Surat Kabar Harian Kupas Tuntas Edisi Senin, 01 Juli 2019

Page 1

Berlangganan & Keluhan Pelanggan Hubungi: 0852 0855 3166

Email kupastuntas7@gmail.com

WWW.KUPASTUNTAS.CO

Rp4000 | SENIN, 1 JULI 2019 www.kupastuntas.co

kupastv lampung

Mobil Panther Masuk Jurang Sedalam 100 Meter

Istri Kondisi Hamil dan Suami Tewas Pasangan suami istri (pasutri), Rudi Hartono (46) dan Sunarsih (40), meninggal setelah mobil minibus yang ditumpangi jatuh ke jurang sedalam 100 meter di kawasan perkebunan kopi di Jalan Raya Ngarip, Kecamatan Ulubelu, Kabupaten Tanggamus, Minggu (30/6) sekitar pukul 08.00 WIB. Tanggamus (Kupas Tuntas) SUNARSIH (40), warga Pekon Ngarip, Kecamatan Ulubelu, Kabupaten Tanggamus yang meninggal di lokasi dalam kondisi tengah hamil. Sementara suaminya, Rudi Hartono (46), meninggal dunia setelah dirawat selama tiga jam di RS Mitra Husada Pringsewu. Menurut saksi mata, kecelakaan maut itu berawal saat mobil minibus jenis Izusu Panther nomor polisi BE 2935 AM yang dikemudikan Rudi Hartono

Foto: Sayuti/Kupas Tuntas

MOBIL RINGSEK - MOBIL minibus yang dikendarai Rudi Hartono (46) ringsek setelah masuk ke jurang sedalam 30 meter, Minggu (30/6). Rudi Hartono dan Sunarsih (40) meninggal dunia setelah mengalami sejumlah luka pada sekujur tubuh.

mengalami rem blong saat melintasi di lokasi kejadian. Sehingga mobil tidak terkendali dan masuk

jurang sedalam 100 meter. Tanjakan setempat selama ini dikenal warga setempat sebagai tanjakan ABRI.

Akibat kecelakaan itu, kondisi mobil ringsek dan kedua pasangan suamiisteri mengalami luka berat sehingga

nyawanya tidak tertolong lagi. Satuan Lalu Lintas (Satlantas) Polres Tanggamus langsung melakukan olah tempat kejadian perkara (TKP) pasca kecelakaan. Dari olah TKP terungkap kedalaman jurang mencapai 100 meter lebih. Kasat Lantas Polres Tanggamus AKP Dade Suhaeri mengatakan, kendaraan tersebut mengalami kecelakaan karena out of control hingga terperosok kedalam jurang dengan kedalaman sekitar 100 meter. "Berdasarkan olah TKP, diduga kendaraan mengalami rem blong saat melintasi TKP dari arah tanjakan ABRI menuju ke Pekon Ngarip," kata AKP Dade Suhaeri mewakili Kapolres Tanggamus AKBP Hesmu Baroto, semalam. AKP Dade Suhaeri menjelaskan, berdasarkan keterangan saksisaksi, kecelakaan bermula saat kendaraan Panther yang dikemudikan korban berjalan menurun dari arah tanjakan. Sesampainya di TKP, kondisi jalan menikung ke kanan, sehingga pengemudi (Rudi Hartono) tidak dapat mengendalikan laju kendaraannya lalu oleng hingga terguling masuk ke >> Baca

Istri Hal 9

Pemprov Akan Perseru Badak Lampung FC Dicukur Bali United 0-3 Bangun TPA Regional di Jatiagung Bandar Lampung (Kupas Tuntas)

BANDAR LAMPUNG - PEMERINTAH Provinsi (Pemprov) Lampung akan membangun tempat pembuangan akhir (TPA) sampah regional di Lahan Register 40 Gedungwani, Kecamatan Jatiagung, Lampung Selatan. Menurut Kepala Badan Perencanaan Pembangu>> Baca

Pemprov Hal 9

UNTUK kedua kalinya secara beruntung, tim kebanggaan masyarakat Provinsi Lampung, Perseru Badak Lampung FC, gagal memetik poin di kandang sendiri dalam lanjutan pertandingan Liga 1. Setelah ditekuk PSIS Semarang pada pekan lalu dengan skor 0-1. Kali ini Perseru Badak Lampung FC

kembali dipermalukan Bali United 0-3 di Stadion Sumpah Pemuda, PKOR Way Halim, Bandar Lampung, Minggu (30/ 6) malam. >> Baca

Perseru Hal 9

GIRING BOLA - SEORANGpemain Perseru Badak Lampung mengamankan bola hasil serangan dari pemain Bali United, Minggu (30/6). Foto : Sule/Kupas Tuntas

Ryamizard: Lampung Miniatur NKRI Harmonis Lampung Selatan (Kupas Tuntas)

Foto: Dirsah/Kupas Tuntas

DEKLARASI KEBANGSAAN - MENTERI Pertahanan Ryamizard Ryacudu saat menghadiri acara deklarasi Kebangsaan Masyarakat Adat di Lampung Selatan, Minggu (30/6).

PROVINSI Lampung dapat menjadi miniatur NKRI harmonis. Hal itu bukan tanpa alasan, mengingat banyak suku di Lampung yang hingga sekarang hidup berdampingan tanpa memandang suku, ras dan agama. Hal itu disampaikan Menteri Pertahanan (Menhan) RI Ryamizard Ryacudu saat menghadiri

acara Deklarasi Kebangsaan Masyarakat Adat di Lampung Selatan, Minggu (30/6). Acara deklarasi yang masuk dalam rangkaian kegiatan halal bihalal Pangikhan Sangun Khatu Ya Bandakh Marga Legun Brigjen Pol Rudi Setiawan bersama masyarakat adat itu dipusatkan di Lamba Balak Bandakh Marga Legun, Kelurahan Wayurang, Kecamatan Kalianda. Menhan Ryamizard Ryacudu tegas menyatakan, bila deklarasi bukan hanya hal yang tulis dan

dibaca, tapi harus diimplementasikan didalam kehidupan sehari-hari. "Orang Lampung ini harus tegas, apa yang dituliskan itu harus dilaksanakan," ucap Menhan Ryamizard. Ia pun berharap Lampung dapat menjadi minuatur NKRI yang harmonis. Hal itu bukan tanpa alasan, menginggat banyak suku di Lampung yang hingga sekarang ini hidup berdampingan tanpa memandang suku, ras dan agama. >> Baca

Ryamizard Hal 9

Ruwa Jurai

Bung Kupas ...

Menhub: Terminal Rajabasa Harus Aman dan Nyaman

Setop Bus Jadul TERMINAL Rajabasa menjadi salah satu tempat transit angkutan umum baik bus dan angkutan kota yang paling besar di Provinsi Lampung. Selama ini Terminal Rajabasa menjadi tempat bertemunya para penumpang pengguna angkutan darat baik yang akan menyeZainal Hidayat, SH berang ke Pulau Jawa maupun yang baru tiba dari Pulau Jawa ke Pulau Sumatera. Sehingga Terminal Rajabasa menjadi terminal paling strategis di Pulau Sumatera. Begitu pentingnya keberadaan Terminal Rabajasa, Kementerian Perhubungan pun berencana merevitalisasi terminal tersebut agar lebih nyaman dan aman bagi penumpang. Berbagai fasilitas akan dilengkapi dengan alokasi anggaran mencapai Rp40 miliar. Renovasi tersebut diharapkan sudah bisa dilaksanakan pada tahun 2020 dan bisa selesai pada tahun itu juga. Kementerian Perhubungan berharap dengan adanya Terminal Rajabasa yang lebih moderen, bisa mengajak masyarakat untuk beralih dari menggunakan kendaraan pribadi ke angkutan umum. Sehingga, kedepan pema>> Baca

Setop Hal 9

ď Ž Organda: Pengusaha Terkendala Pengadaan Bus Baru Kementerian Perhubungan ingin ke depan Terminal Tipe A Rajabasa lebih nyaman dan aman. Nantinya, penumpang juga bisa menggunakan pelayanan tiket secara online. Dan semua bus jelak akan dilarang masuk terminal. Bandar Lampung (Kupas Tuntas) MENTERI Perhubungan (Menhub) RI Budi Karya Sumadi meminta tidak ada lagi bus tak laik jalan yang beroperasi di Terminal Tipe A Rajabasa, ketika sarana dan prasarana terminal telah direnovasi oleh Kementerian Perhubungan. Kementerian Perhubu ngan akan mengalokasikan anggaran Rp40 miliar untuk merevitalisasi terminal agar

pelayanannya setara dengan bandar udara. Sehingga, bisa memberikan rasa aman dan nyaman bagi penumpang. "Saya sudah sampaikan ke Pak Gubernur, operator-operator bus harus dikumpulin. Jadi kita tidak bisa lagi menggunakan bus yang jelek-jelek, supaya masyarakat merasa aman dan nyaman, itu penting," kata Menhub Budi Karya Sumadi saat meninjau Terminal Tipe A Rajabasa, Minggu (30/6). Menhub juga minta pelayanan tiket di Terminal Raja-

Foto: Erik/Kupas Tuntas

TINJAU TERMINAL RAJABASA - MENTERI Perhubungan Budi Karya Sumadi didampingi Gubernur Lampung Arinal Djunaidi meninjau Terminal Tipe A Rajabasa, Minggu (30/6). Rencananya, Kemenhub akan mengalokasikan anggaran Rp40 miliar untuk merevitalisasi Terminal Rajabasa.

basa bisa dilakukan secara online, supaya masyarakat bisa mengaksesnya dengan cepat. Karena, Terminal Rajabasa sangat strategis baik bagi

para operator bus maupun penumpang yang akan menuju Pulau Jawa maupun sebaliknya. >> Baca

Menhub Hal 9


2

Senin, 1 Juli 2019

BANDAR LAMPUNG

Kelola Sampah, Wagub Studi Banding ke Surabaya Wakil Gubernur Lampung Chusnunia Chalim menindaklanjuti persoalan sampah di Provinsi Lampung dengan mempelajari tata kelola sampah di Pemkot Surabaya, Jawa Timur, Jumat (28/6). Bandar Lampung (Kupas Tuntas) KUNJUNGAN kerja ini sebagai bentuk kepeduliannya terhadap pengelolaan sampah, seperti yang dikeluhkan masyarakat di daerah Teluk Lampung, Sukaraja. “Saya mendengarkan secara langsung keluh kesah masyarakat Lampung akan sampah, khususnya masyarakat di daerah Teluk Lampung, Sukaraja. Sampah tersebut menurunkan pendapatan mereka sebagai nelayan. Oleh karena itu, saya melakukan kunjungan kerja ini sebagai upaya dalam meningkatkan tata kelola sampah di Provinsi Lampung,” ujar Chusnunia. Nunik mengaku ingin menjadikan Lampung memiliki tata kelola sampah terbaik. Menurutnya, sampah menjadi persoalan bagi setiap daerah. Tanpa pengelolaan yang baik,

maka daerah tersebut akan menjadi kumuh dan kotor. Untuk meningkatkan tata kelola itu, Wagub Nunik akan menerapkan program 3R (reduce, reuse, dan recycle). “Dengan menerapkan program 3R dengan baik, maka Provinsi Lampung akan mampu menjadi Provinsi dengan tata kelola sampah yang baik, sama seperti halnya Kota Surabaya," ujarnya. Oleh sebab itu, diperlukan komitmen bersama dalam pengelolaan sampah, sehingga Lampung mampu menjadi Provinsi dengan tata kelola sampah terbaik. Sementara, Sekda Kota Surabaya Hendro Gunawan menjelaskan, saat ini Kota Surabaya menjadi kota dengan penanganan sampah terbaik. Kota Surabaya memiliki luas wilayah mencapai 374 Km2 dengan jumlah penduduk mencapai 3.307.300 jiwa. “Dulunya kota Surabaya

memiliki pengalaman buruk dalam tata kelola sampah. Namun dengan melakukan pembelajaran dan kerjasama dengan berbagai pihak, Pemkot Surabaya berhasil menjadi Kota dengan penanganan sampah terbaik,” jelas Hendro. Hendro menuturkan penanganan sampah di masa sebelumnya, dilakukan sekitar 75 persen oleh pihak ketiga. Kini penanganan sampah tersebut sudah dilakukan swakelola oleh Dinas terkait sehingga garis perintah tegas dapat langsung diperintahkan ke dinas. Selain itu, Pemkot Surabaya melakukan kerjasama dengan Kementerian Lingkungan Hidup dalam membangun Pusat Daur Ulang (PDU) Jambangan dengan menerapkan program 3R. “PDU ini mampu mengelola 5-6 Ton sampah per hari dengan kapasitas maksimum 20 ton/hari,” jelas Hendro. Pemkot Surabaya juga melakukan penyapuan sampah dan pengangkutan sampah dan menyediakan fasilitas pengurangan sampah dengan membuat rumah kompos. (Rls)

Foto : Ist

LANTIK PJ SEKDA - GUBERNUR Lampung Arinal Djunaidi melantik Fahrizal Darminto sebagai Penjabat Sekretaris Daerah Provinsi Lampung di Ruang Rapat Utama Kantor Gubernur Lampung, Jumat (28/6). Pj. Sekda diminta segera menyelesaikan Perda RPJMD, APBD Perubahan 2019, dan APBD 2020.

Tempuh Ribuan Km, Tim Balap Lampung Incar Juara Tim GGRT NHK Creampie MBKW2 menempuh jarak hingga 1.600 kilometer lebih untuk tampil di Yamaha Cup Race 2019 seri Medan. Dalam balapan yang di Sirkuit Pancing, Minggu (30/6), tim asal Lampung itu mengincar posisi tiga besar. Bandar Lampung (Kupas Tuntas) MENGHADAPI YCR seri Medan, GGRT hanya menurunkan satu pembalap, yakni Andreas Gunawan. Andreas yang pernah menjuarai Suzuki Asian Challenge 2015 berlaga di kelas utama, yakni YCR1. Menempuh jarak hingga ribuan kilometer, GGRT NHK Creampie MBKW2 tak ingin pulang ke Lampung dengan tangan hampa. Mereka bertekad untuk bisa mengamankan podium, demi menjaga asa tampil pada putaran final Yamaha Cup Race 2019 di Sirkuit Bukit Peusar, Tasik malaya, 16 sampai 17 November 2019. “Ini kali pertama kami mengikuti Yamaha Cup Race.

Kami menargetkan untuk bisa meraih podium tiga besar. Semoga dengan meraih podium, kami bisa memenuhi target untuk tampil pada putaran final Yamaha Cup Race 2019 di Tasikmalaya," ujar manajer sekaligus mekanik Tim GGRT Lampung, Umar. Sama tim balap lainnya, GGRT Lampung juga mengeluarkan dana yang tak sedikit untuk bisa tampil dalam setiap seri balapan. Untuk mengikuti ajang Yamaha Cup Race 2019 di Medan, GGRT Lampung menghabiskan dana hingga Rp70 juta. Nilai tersebut hanya untuk pengembangan motor. Sementara itu, untuk akomodasi dan biaya setiap kru bisa mencapai angka 20 juta lebih. “Setiap balapan kami menghabiskan biaya puluhan juta. Untuk Yamaha Cup Race 2019

seri Medan ini kami sudah mengeluarkan uang sampai Rp70 juta. Biaya paling mahal itu untuk sistem pengapian motor, bisa sampai Rp20 juta," papar Umar. Namun, untuk tiba di Medan, tim asal Lampung juga harus menghadapi banyak kendala. Selain lintasan sirkuit yang belum memadai, pungutan liar (pungli) di jalan menjadi momok yang cukup mengkhawatirkan. Umar mengatakan, pungli di jalan oleh sejumlah oknum kerap menimpa timnya. Umar mengungkapkan timnya harus mengeluarkan dana hingga jutaan rupiah untuk pungli tersebut. Alhasil, mereka kerap melakukan perjalanan malam demi menghindari pungli di jalan. “Kami menyiapkan bujet Rp500 ribu hingga Rp2 juta untuk membayar pungli dalam sekali jalan. Jadi untuk menghindari pungli, kami memilih jalan malam. Padahal kami sudah ada surat jalan dari IMI (Ikatan Motor Indonesia)," tambah Umar. (Bl)

Nilai IP Turun, Beasiswa Diputus Bandar Lampung (Kupas Tuntas) SEBANYAK 150 mahasiswa berprestasi menerima Program Beasiswa Bank Indonesia (BI) Provinsi Lampung. Para mahasiswa ini berasal dari sejumlah perguruan tinggi di Lampung. Beasiswa ini diberikan kepada mahasiswa yang memiliki prestasi akademik serta memunyai pengalaman aktivitas sosial kemasyarakatan yang baik, namum dari latar belakang ekonomi keluarga prasejahtera. Kepala Perwakilan BI Provinsi Lampung, Budiharto Setyawan mengatakan, program Beasiswa ini merupakan bentuk kepekaan dan perwujudan peran aktif BI dalam peningkatan kualitas masa depan SDM. Beasiswa ini dapat digunakan untuk mendukung biaya pendidikan, tunjangan studi, maupun biaya hidup. “Para mahasiswa penerima beasiswa ini diwadahi dalam komunitas Generasi Baru Indonesia (GenBI). Melalui Komunitas GenBI, mahasiswa/i mendapatkan berbagai pelatihan secara berkala, terencana, dan terarah guna meningkatkan kompetensi individu,” ujar Budiharto saat pemberian beasiswa di Kantor BI Lampung, Jumat (28/6). Ia menjelaskan, sejak tahun 2012 penyaluran Program Beasiswa BI telah dilaksanakan oleh Kpw BI Lampung melalui jalinan kerjasama dengan Unila, UIN Raden Intan Lampung, dan Itera. Pada semester II tahun 2019 ini, BI akan menambah penyaluran beasiswa kepada dua perguruan tinggi penerima beasiswa baru yakni IAIN Metro dan UBL. “Setiap tahunnya kami memberikan beasiswa kepada 50 mahasiswa penerima beasiswa dari masing-ma-

Foto : Ist

SERAHKAN BEASISWA - KEPALA Perwakilan BI Provinsi Lampung, Budiharto Setyawan menyerahkan beasiswa kepada salah satu mahasiswa di Kantor BI Lampung, Jumat (28/6).

sing perguruan tinggi yang telah menjalin kerjasama dengan BI. Penyaluran beasiswa diberikan dalam periode 1 tahun sebesar Rp 1 juta/bulan per anak dan akan kami evaluasi setiap 6 bulan sekali,” jelas Budiharto. Dengan beasiswa ini, Budiharto berharap dapat berkontribusi dalam peningkatan Indeks Pembangunan Manusia (IPM) Lampung. Sebab IPM Provinsi Lampung dengan nilai 67,65 masih lebih rendah dari rata-rata IPM Provinsi se-Sumatera dan Nasional yang masing-masing mencapai 70,57 dan 70,81. “Beasiswa yang kami salurkan merupakan bentuk inves-

tasi kesuksesan dan prestasi mahasiswa. Maka mahasiswa penerima beasiswa, Indeks Prestasi harus tetap dipertahankan. Kalau IP-nya turun, mohon maaf beasiswanya diputus,” tandasnya. Sementara Ketua Umum GenBI Lampung, M Rio menambahkan, BI selain memberikan beasiswa juga memfasilitasi GenBI pada program Leadership Camp 2019. “Kali ini GenBI mengusung tema, saatnya generasi muda untuk belajar memimpin, kelak akan menjadi pembaharu-pembaharu kreativator sekaligus inovator untuk bangsa dan negara Indonesia,” kata dia. (Tampan)


Senin, 1 Juli 2019

BANDAR LAMPUNG

3

Polisi Periksa Ketua DPD Hanura Lampung Ketua DPD Partai Hanura Lampung, Benny Uzer, memenuhi panggilan Subdit III Tindak Pidana Korupsi (Tipikor) Direktorat Reserse Kriminal Khusus (Ditreskrimsus) Polda Lampung pada Jumat (28/6) lalu.

Kasubdit III Tipikor, AKBP Eko Mei, membenarkan adanya pemeriksaan terhadap Benny. “Ya, cuma masih klarifikasi saja, pra lidik,” ujarnya. Eko mengatakan, pemeriksaan tersebut bersifat klarifikasi lantaran informasi masih sumir. “(Masih klari-

fikasi) karena informasinya masih sumir,” jelasnya. Disinggung motif perkara, Eko tidak bisa memaparkan secara rinci. “Yang dimintai keterangan baru beliau (Benny Uzer),” tandasnya. Sementara itu, Benny melalui pengacaranya, Petrus,

menepis tudingan penggelapan dana saksi yang dituduhkan kepada Benny. Menurutnya, laporan yang masuk ke Polda Lampung tersebut salah sasaran. “Dia (Benny) datang ke Polda untuk memenuhi undangan penyidik terkait klarifikasi me-

nyusul adanya laporan dugaan penggelapan tersebut,” jelas Petrus, Sabtu (29/6). Dalam klafirikasi tersebut, lanjut Petrus, penyidik memintai keterangan Benny serta dokumen. Sebab, jelasnya, terdapat informasi dari masyarakat tentang penggu-

Bandar Lampung (Kupas Tuntas) BENNY diperiksa atas dugaan penggelapan anggaran partai yang mencapai ratusan juta. Bahkan pemanggilan ini sudah kali ketiganya. Benny yang mengenakan kemeja lengan panjang warna biru dan bercelana hitam datang ke Mapolda Lampung sekitar pukul 11.00 WIB. Selanjutnya, ia menjalani pemeriksaan hingga pukul 15.30 WIB. Saat hendak ingin dikonfirmasi, Benny enggan memberikan keterangan apapun. Ia langsung masuk ke mobil dan bergegas pergi dari lokasi.

ENGGAN KOMENTAR KETUA DPD Partai Hanura Lampung, Benny Uzer, tampak tergesa-gesa masuk kedalam mobilnya usai diperiksa penyidik Subdit III Tipikor Ditreskrimsus Polda Lampung pada Jumat (28/6) lalu. Foto: Ist

Terpidana KDRT Mendadak Sakit Sebelum Masuk Lapas Bandar Lampung (Kupas Tuntas) KEJAKSAAN Negeri (Kejari) Gunung Sugih, Lampung Tengah, telah mengeksekusi Harizon Cintra (34) yang merupakan pemilik Toko Besi Asia Bandar Jaya. Harizon adalah terpidana Kasus Kekerasan Dalam Rumah Tangga (KDRT) sejak tanggal 12 Juni 2019. Dari informasi yang didapat, sejak dieksekusi, hingga kini terpidana belum masuk keda-

lam Lembaga Pemasyarakatan (Lapas), tapi berada di rumah sakit Yukum Medikal Center, Bandar Jaya pada Jumat (28/6). Berdasarkan penelusuran, Harizon Cintra masuk dalam Daftar Pencarian Orang (DPO) berdasarkan putusan banding PT Tanjungkarang pada 5 Maret 2019. “Ya benar terpidana sudah dieksekusi,” kata Kasi Pidum Kejari Gunung Sugih, Marwan saat dikonfirmasi, Sabtu (29/6). Harizon dieksekusi pada tanggal 12 Juni 2019. Namun

saat tiba di Lapas Gunung Sugih, dengan alasan kesehatan, terpidana Harizon harus dirawat di RSUD Demang Sepulau Raya. Sempat 10 hari di sana, terpidana kemudian dipindah ke Rumah Sakit Yukum Medikal Center (YMC). “Ya, karena dia (Harizon) sakit, dan mesti harus dirujuk ke Rumah Sakit. Nanti saya coba cek lagi ya,” ujarnya. Sebelumnya, kasus Harizon bermula atas laporan Meni, istri terpidana yang menjadi korban KDRT sekitar

bulan Juni 2018. Kasus tersebut diproses di Polsek Terbanggi Besar, dan selama dalam proses hukum berjalan tidak pernah ditahan bahkan hingga berkas dinyatakan lengkap (P21). Akhirnya putusan Pengadilan Negeri Gunung Sugih menjatuhkan vonis satu bulan penjara kepada Harizon. Tidak terima, Harizon banding ke Pengadilan Tinggi (PT) Tanjungkarang, namun PT menguatkan putusan PN Gunung Sugih dan memerintahkan segera dieksekusi. (Oscar)

E-Voting Belum Bisa Diterapkan di Bandar Lampung Bandar Lampung (Kupas Tuntas) BADAN Pengawas Pemilu (Bawaslu) Bandar Lampung menilai penggunaan E-Voting yang digadang-gadang oleh KPU Bandar Lampung dalam Pilwakot belum bisa diterapkan. Menurut Anggota Bawaslu Bandar Lampung, Gistiawan,

pada prisipnya E-Voting itu bagus untuk dilakukan, akan tetapi ada beberapa hal yang harus dipikirkan, karena pada dasarnya E-Voting itu melalui E-KTP. “Untuk teknis penggunaan E-Voting seperti mesin ATM, jadi harus ada jaringan. Adanya nirkabel atau dengan kabel. Kemudian ketika EVoting itu dilakukan apakah sudah siap atau belum,” je-

lasnya, Minggu (30/6). Kendati KPU memiliki wacana untuk menggunakan EVoting pada pilwakot Bandar Lampung, menurutnya yang terpenting adalah perangkat, karena yang paling pokok adalah apakah semua masyarakat di Bandar Lampung sudah memiliki E-KTP. Kemudian perangkat pelaksananya, karena perangkatnya

tidak sederhana, yakni nirkabel atau Internet. "Nah apakah sudah siap, karena ini harus bekerjasama dengan pihak telkom, diskominfo, dan disdukcapil karena berkaitan dengan EKTP. Karena untuk pelaksanaan E-Voting baik di negara maju seperti di Amerika, bahkan di Bali hanya menggunakan E- KTP," tandasnya. (Sule)

naan dana Partai oleh DPD Partai Hanura Provinsi Lampung tahun 2018 yang mesti ditindaklanjuti. Menurut Petrus yang merupakan Wakil Sekjen Bidang Hukum DPP Partai Hanura, bahwa DPD Partai Hanura Lampung melalui Miswan Gumanti selaku Bendahara Partai dan Sofyan Indra Caya sebagai Sekretaris DPD Partai Hanura Lampung telah menyerahkan laporan Pertanggungjawaban penggunaan dana Partai Hanura. Bahkan, menurutnya, penggunaan dana itu telah diaudit Badan Pemeriksa Keuangan (BPK) Kantor Perwakilan Lampung. Di mana, hasilnya telah dituangkan dalam LHP BPK Perwakilan Provinsi Lampung dan tidak ada masalah. “Jadi, laporan dugaan penggelapan uang itu nggak benar. Dengan demikian, kedatangan saudara Benny ke Polda itu untuk menjelaskan yang sebenarnya agar duduk permasalahannya menjadi terang, obyektif dan tidak menjadi fitnah,” pungkasnya. (Oscar/RL)

PEMERINTAHAN

Genjot PAD Pajak Parkir BANDAR LAMPUNG - PEMERINTAH Kota (Pemkot) Bandar Lampung berencana menaikkan target Pendapatan Asli Daerah (PAD) dari sektor Pajak Parkir senilai Rp 37 miliar. Dengan demikian, Badan Pengelolaan Pajak dan Retribusi Daerah (BPPRD) Bandar Lampung akan menambah lima unit pemasangan Tapping Box di sejumlah area parkir. Kepala BPPRD Bandar Lampung, Yanwardi, menjelaskan, penggunaan Tapping Box di area parkir sangat membantu untuk meningkatkan PAD di sektor pajak parkir. Di mana pada awal tahun lalu, Pemkot menargetkan PAD pajak parkir sebesar Rp63 miliar, sampai dengan Juni ini pendapatan terealisasi mencapai Rp4 miliar. "Melihat potensi ini, Pemkot melakukan peningkatan target PAD pajak parkir di APBD perubahan menjadi Rp10 miliar. Dengan jumlah Taping Box yang terpasang 30 unit di area parkir digital atau berportal," kata dia, Minggu (30/6). Menurutnya, pemasangan 30 Taping Box membuat peningkatan PAD sangat signifikan. Contohnya, lanjut dia, di Mall Bumi Kedaton yang biasanya Rp60 juta per bulan pajak parkir yang harus dibayar, kini perbulannya berkisar di Rp 180 juta. "Cukup tinggi, tapi kan memang fluktuasi tergantung keramaian parkir," terangnya. Dalam waktu dekat ini, tambahnya, BPPRD direncanakan akan kembali memasang lima unit Taping Box di area parkir. “Ya akan kita tambah lima lagi, tapi saya belum tahu tempatnya di mana saja, ini tidak lain sebagai langkah peningkatan PAD," tutupnya. (Wanda)

Rumah Pegawai BNNP Lampung Dirampok (Kupas Tuntas) AKSI pencurian rumah kosong kembali terjadi di Kota Bandar Lampung. Kali ini yang menjadi sasaran adalah rumah Kabag Badan Narkotika Nasional Provinsi (BNNP) Lampung, Novian Priya (52) di Jalan Dr. Warsito, Gg Malabar, Kupang Kota, Telukbetung Utara (TbU), Bandar Lampung. Akibatnya, perhiasaan emas dan berlian senilai ratusan juta rupiah, raib dibawa kabur pencuri. Peristiwa tersebut terjadi pada Kamis (27/6) siang. Saat itu, Novian baru saja pulang dari kantor dan menemukan rumahnya dalam kondisi berantakan dengan pintu lantai dua rusak diduga karena di dongkel menggunakan linggis. “Rumah kondisinya memang lagi kosong, anak dan istri kebetulan sedang ke luar, mereka ada di rumah kalau siang. Jadi saya itu biasa pulang, tapi saat hari itu kok saya tidak pulang dan malah pulang langsung sore jam setengah lima. Sampai di rumah, laci lemari udah berantakan, terus ke lantai dua, ngeliat sudah berantakan juga, pintu sudah rusak semua,” ungkapnya, Sabtu (29/6). Korban menduga para pela-

ku masuk dari lantai dua dengan cara memanjat loteng dan langsung mengambil perhiasan milik istrinya di kamar lantai tiga. Setelah itu, pelaku masuk ke kamar korban dan anak-anak. “Di kamar saya itu ada tiga laptop, satu kamera, cincin dan jam tangan ada di meja, tapi tidak diambil. Yang diambil itu hanya perhiasan istri saya di dalam lemari, emas ada juga berlian yang asli sampai yang palsu hasil istri saya kerja juga dibawa. Kalau ditafsir sampai ratusan juta rupiah kerugian saya,” jelasnya. Atas peristiwa itu, Ia langsung membuat laporan ke Ma-

polresta Bandar Lampung. Novian berharap pelaku segera tertangkap. Sementata itu, Kasat Reskrim Polresta Bandar Lampung, Kompol Rosef Effendi, mengaku, telah menerima laporan tersebut. “Sudah kami terima, sudah olah TKP, sekarang masih penyelidikan,” kata dia. Dalam kurun waktu sebulan terakhir ini, sudah dua kali terjadi aksi pembobolan rumah kosong di Bandar Lampung. Sebelumnya, aksi pembobolan menimpa korban Wardani, seorang ASN di Pemprov Lampung yang berada di Jalan Bunga Sedap Malam, blok 8

nomor 120 Perumahan Way Kandis. Korban kehilangan brankas yang berisi pecahan uang rupiah, real Arab Saudi, emas serta surat-surat. Kerugian ditafsir mencapai ratusan juta rupiah. Menanggapi dua kasus pencurian ini, Direktur Kriminal Umum Polda Lampung, Kombes Pol Barly, menegaskan, segera mengungkap kasus tersebut. “Kami bersama Polresta Bandar Lampung masih memburu para pelaku yang sudah meresahkan masyarakat itu. Sudah jadi atensi kita. Doakan saja segera kita ungkap” singkatnya. (Oscar)

Foto: Ist

GELAR RAKERCAB - DPC PDI Perjuangan Bandar Lampung menggelar rapat kerja cabang (Rakercab) di Sekretariat DPC setempat, Jumat (28/6). Pada rakercab tersebut, nama Wiyadi diusulkan kembali untuk memimpin DPC.

KAMTIBMAS

Bagi-bagi Helm Gratis

BANDAR LAMPUNG DALAM rangka memperingati HUT Bhayangkara ke-73, Polresta Bandar Lampung membagi-bagikan helm gratis di Tugu Adipura, Jumat (28/6). Menurut Kepala Polresta Bandar Lampung, Kombes Wirdo Nefisco, mengatakan, pembagian helm tersebut merupakan wujud perhatian kepada masyarakat. “Ini (kegiatan) untuk memantapkan bahwa Polri tugasnya memberikan pelayanan dan mengayomi masyarakat,” ujar Wirdo. Selain membagikan helm, lanjut Wirdo, pihaknya juga mengadakan donor darah dan kegiatan lainnya. “Kita bagi-bagi helm gratis dalam konteks untuk mengingatkan kepada pengendara roda dua akan keselamatannya dalam berkendara,” jelasnya. Dengan pembagian helm tersebut, Ia berharap pengendara bermotor bisa lebih perhatian dan sadar akan keselamatan diri sendiri. “Tingkat kesadaran berlalu lintas di Kota Bandar Lampung saat ini sudah cukup baik. Terutama roda dua. Utamanya pada bagian kepala. Helm bisa memberikan keselamatan,” ungkapnya. Sekali lagi Wirdo mengingatkan kepada masyarakat agar lebih lagi dari sekarang. “Kesadaran dalam hati harus ditanamkan,” tegasnya. (RL)

Ini (kegiatan) untuk memantapkan bahwa Polri tugasnya memberikan pelayanan dan mengayomi masyarakat

Bandar Lampung

SAPA PENGENDARA - KAPOLRESTA Bandar Lampung, Kombes Pol Wirdo Nefisco, menyapa setiap pengendara yang melintas di Tugu Adipura dengan membagikan helm secara gratis, Jumat (28/6). Foto: Ist


4

Senin, 1 Juli 2019

Direktur Utama : Donald Harris Sihotang. Direktur: Rospita Uli Sitorus. Pemimpin Redaksi/ Penanggungjawab : Zainal Hidayat. Pemimpin Perusahaan: Suhaili. Wakil Pemimpin Perusahaan: Zainal Hidayat. Tim Ombudsman: Al Hajar Syahyan, S.H, M.H Korwil : Redaktur Pelaksana : Tampan Fernando Redaktur : Herwanda Pratama Asred: Oscar. Liputan Bandar Lampung : Oscar, Herwanda Pratama, Erik Handoko, Sulaiman, Ricardo. Metro : Johansyah (Ka. Biro). Lampung Timur : Sigit. Lampung Selatan : Sodugaon Sinaga (Ka. Biro), Dirsah Dwi Natalia. Lampung Tengah: Sutowo. Pesawaran : Zainal Hidayat (Ka. Biro), Reza Utama. Tanggamus : Sunaryo, S.Pd (Ka. Biro), Sayuti. Pringsewu: TutorManalu. PesisirBarat: Nova.

LampungBarat: Satoris M. Baki (Ka. Biro), Iwan. LampungUtara: Arnolds Sitorus (Ka. Biro), Sarnubi. TulangBawang: Erwin(Ka.Biro). TulangBawangBarat: Kadarsyah(Ka.Biro),AriIrawan. WayKanan: Fito Aliesetiady (Ka. Biro), Sandi Indra. Mesuji: Gusti. Pracetak: DamarSinggihWicaksono(Ka. Pracetak),Rozaedi,HaykalMN. SekretarisRedaksi: Reni Susilawati ManagerKeuangan: LindaRosmalaDewi. StafKeuangan: Andi. ManagerMarketing: Sekretaris Marketing : PutriAndini. Staf Marketing : Dwi Puspita Sari. StafOnline: Mitha(Koordinator),Widya Firmadana,SigitPamungkas, BudimanLuky,CandraMurti Ayuningtyas,IsmadiyahWulandari. Pemasaran: Marozi,Hendra,Dodi, Sigit Darmaji, Andi Romula, Andika. Security: AndreasSyafryanto. BagianUmum: Yusuf. DesainMedsos: -

Wartawan Kupas Tuntas disertai tanda pengenal dan dilarang meminta atau menerima imbalan dalam bentuk apapun yang berkaitan dengan tugas jurnalisnya.

Alamat Redaksi : Jl. Turi Raya Gang Printis Kecamatan Tanjung Senang Bandarlampung. Telp: 0721 - 773331 Fax 0721-773028, E-MAIL:redaksi_kupastuntas@yahoo.co.id, kupastuntas7@gmail.com, Website : www.kupastuntas.co Rekening Bank : Bank Lampung. Cabang Utama. No. Rek. 3800304097944. Bank Mandiri 114-00-0666470-3, Bank BCA 0200-883608, Atas Nama : Donald Harris Sihotang. Penerbit : PT Yobel Irene Media. Percetakan : PT Masa Kini Mandiri - Jl. Soekarno Hatta No.108, Rajabasa, Bandar Lampung, Indonesia. Telp: 0721-783593. Isi Diluar Tanggung Jawab Percetakan.

KESEHATAN

PRI Lumbok Seminung Belum Ada TPS Medis LAMPUNG BARAT - UNTUK menunjang kegiatan pelayanan kesehatan di wilayah Kecamatan Lumbok Seminung, pemerintah Kabupaten Lampung Barat (Lambar) membangun Puskesmas Rawat Inap (PRI) di wilayah setempat dengan sumber dana dari DAK Afirmasi, namun hingga saat ini sarana Tempat Pembuangan Sampah (TPS) medis limbah medis yang ada belum terkelola dengan maksimal. Selain sarana prasarana itu, PRI yang baru diresmikan pada tahun 2018 lalu, namun belum memiliki generator listrik untuk mengantisipasi saat terjadi pemadaman listrik terutama saat sedang memberikan pelayanan medis. Kepala UPT Puskesmas Lumbok Seminung Khalif Ardhi, mengatakan kebutuhan TPS Medis layanan kesehatan sangat penting. Limbah yang dihasilkan dari puskesmas butuh penanganan berbeda karena limbah medis berpotensi mengandung penyakit. "Kita belum ada tempat pembuangan sampah sementara, tapi sudah kami usulkan, dan harapan bisa terealisasi tahun ini berikut dengan generator listrik yang menjadi kebutuhan mendesak," ungkap Khalif. Meski belum memiliki TPS Medis, pihaknya menjamin Puskesmas rawat inap tetap membuang limbah medis sesuai aturan. Upaya penanganan limbah dilakukan dengan menyiapkan tempat khusus agar sampah aman dan tidak mencemari lingkungan. Terkait dengan generator listrik, Khalif berharap dapat menjadi perhatian mengingat status puskesmas setempat merupakan rawat inap sehingga pihaknya tidak dapat berbuat banyak ketika listrik padam ditengah pelayanan medis sedang berlangsung. "Generator termasuk kebutuhan yang mendesak, apalagi saat sedang melayani pasien. Tahun ini sudah kami usulkan dan mudahmudahan segera dialokasikan," harapnya. (Iwan)

POLITIK

DPC PDIP Pringsewu Akan Dievaluasi PRINGSEWU - DPD PDI Perjuangan Lampung akan mengevaluasi kinerja DPC PDIP setempat yang dianggap kurang maksimal dalam perolehan suara di Pileg 2019. Hal tersebut diungkapkan, Wakil Sekretaris DPD PDI Perjuangan Lampung, Sahlan Syukur saat membuka Rapat Kerja Cabang (Rakercab) ke IV DPC PDI Perjuangan Pringsewu di aula Hotel Urban, Jumat (28/6). Menurut Sahlan Syukur, jika kader PDI P terbuai maka secara perlahan partai besutan Megawati Sukarno Putri ini akan tergerus di Pringsewu. "Kita tahu bahwa Pringsewu merupakan basis PDIP, tapi kita tidak sadar telah kecolongan, hal itu dibuktikan dengan menurunnya perolehan suara Pileg 2019 di banding Pileg 2014 silam," kata Sahlan. Berdasarkan data yang kami peroleh, lanjut dia, hasil Pileg di Pringsewu menurun sampai 11,25 persen, akibatnya PDIP harus merelakan kursi Ketua DPRD Pringsewu yang tadinya diduduki kader PDIP. "Sesuai instruksi DPP PDIP, DPD diperkenankan untuk melakukan evaluasi terhadap DPC yang dianggap kurang maksimal," tegasnya. Sementara itu Wakil Ketua DPD PDIP Lampung mengatakan DPC PDIP Pringsewu masuk dalam kategori penilaian B, sebab meski hasil Pileg menurun namun untuk Pilpres masih menang. "Jika kategori C maka jajaran DPC akan dibongkar habis. Dan perlu diketahui yang dievaluasi bukan hanya hasil perolehan suara tapi termasuk kinerja fraksi," ungkapnya. Adapun Rakercab yang digelar DPC PDIP Pringsewu sekaligus untuk persiapan pelaksanana Konfercab dan Konferda yang dijadwalkan pada 13 Juli mendatang. Dalam Rakercab, 9 PAC PDIP se -Kabupaten Pringsewu masing masing mengusulkan 3 nama bakal calon ketua DPC untuk periode 2019 - 2024. Namun ada hal menarik, dari 9 PAC, tidak ada satu PAC yang mengusulkan nama Handitya Narapati yang saat ini menjabat ketua DPC PDIP Pringsewu. Pada kesempatan tersebut, nama Aris Wahyudi (Wakil Ketua Bidang Keanggotaan) diusulkan oleh 5 PAC, sementara Bambang Kurniawan (Ketua Badan Pemenangan Pemilu) diusulkan oleh 4 PAC. Selanjutnya Suryo Cahyono (Wakil Ketua BP Pemilu) dan Rizky Raya Saputra (Wakil Sekretaris) masing masing diusulkan 3 PAC. Kemudian Hi Irwan Saputra (Bendahara DPC), Retno Palupi (Wakil Ketua), dan Pengurus DPC Yurizal, Toto Sumirat, masing masing diusulkan 2 PAC. Selain itu nama Aminalah (Sekretaris DPC) dan beberapa kader PDIP lainnya diusulkan oleh 1 PAC. (Manalu)

PRINGSEWU - LAMBAR - PESIBAR - MESUJI

JEMBATAN KUNING - INILAH kawasan jembatan kuning di Kecamatan Belalau yang akan dijadikan sebagai lokasi pariwisata di Lambar, Minggu (30/6). Foto : Iwan/Kupas Tuntas

Warga Dukung Jembatan Kuning Jadi Lokasi Wisata Masyarakat Pekon Sukarame, Kecamatan Belalau Kabupaten Lampung Barat (Lambar) menyambut baik inisiatif Satuan Polisi Pamong Praja (Satpol-PP) setempat untuk memanfaatkan kawasan jembatan kuning yang selama ini terkenal angker untuk dijadikan sebagai lokasi wisata. Lampung Barat (Kupas Tuntas) PERATIN Sukarame, Selamat Heryadi mengungkapkan bahwa pihaknya menyambut baik inisiatif pihak Satpol PP yang akan memanfaatkan kawasan tersebut menjadi lokasi taman wisata, apalagi selain menyediakan sejumlah fasilitas, di lokasi itu juga akan disediakan lokasi bagi para pedagang. "Selama ini lokasi itu hanya lahan kosong dan ter-

kesan terbengkalai sehingga inisiatif Satpol-PP ini patut kita apresiasi karena dengan adanya penataan lokasi itu menjadi tempat wisata sehingga otomatis akan membuka peluang bagi masyarakat untuk membuka usaha," ungkap Selamat. Bahkan, kata dia, pihaknya berharap kedepan pengelolaan lokasi wisata itu nantinya bisa melibatkan masyarakat sekitar sehingga pengelolaan aset akan lebih maksimal. "Harapan kami nanti bisa dikelola masyarakat sekitar baik dari segi

perawatan dan pengelolaannya supaya maksimal," pintanya. Sedangkan terkait keberadaan lokasi wisata itu, pihaknya menegaskan bahwa kawasan jembatan tersebut masuk dalam wilayah Pemangku Kampungsawah, pekon setempat. "Memang keberadaan jembatan itu berada di wilayah perbatasan antar kecamatan, tapi perlu kita luruskan bahwa jembatan itu masuk wilayah Pekon Sukarame," kata dia. Dilain pihak, Peratin pekon Kerang, Aguscik turut menyampaikan dukungannya untuk mengembang kan kawasan itu sebagai lokasi wisata, hal itu dilakukan agar suasana di lokasi itu lebih hidup, terlebih selama ini masyarakat menilai kawasan tersebut ter-

kesan angker. "Kami pun turut mendukung, daripada dibiarkan jadi lahan kosong. Alangkah baiknya jika dimanfaatkan sebagai lokasi wisata, apalagi disana ada jembatan yang menjadi catatan sejarah peninggalan kolonial Belanda," terangnya. Terkait keberadaan batas wilayah, pihaknya mengaku jembatan itu berdiri tepat di wilayah perbatasan, dimana terdapat sungai yang memisahkan kedua wilayah. "Jembatan itu berada tepat diperbatasan, perbatasan yang dimaksud itu adalah sungai yang memisahkan kedua wilayah. Itu sejarah dulu, tapi tidak menjadi soal karena yang terpenting kita menyambut baik inisiatif Satpol-PP tersebut," tandasnya. (Iwan)

Lambar Jadi Tuan Rumah Turnamen PUBG Lampung Barat (Kupas Tuntas) KABUPATEN Lampung Barat (Lambar) menjadi tuan rumah Open tournament PUBG yang diselenggarakan oleh para pecinta game battle royale. Dalam kegiatan tersebut dihadiri langsung oleh Bupati Lambar, Parosil Mabsus, di Dievha Cafe Sumber Jaya, Sabtu malam (29/6). Kegiatan ini dilaksanakan selama dua hari mulai 28-29 Juni 2019, dengan peserta yang terdiri dari 22 peserta yang tidak hanya berasal dari Lampung Barat saja tetapi ada peserta dari Way kanan dan Lampung utara yang ikut serta dalam kegiatan tersebut.

Bupati Lambar, Parosil Mabsus dalam kata sambutannya mengatakan bahwa kegiatan tersebut menjadi ajang silaturahmi bagi sesama pecinta game PUBG. "Selama ini game dianggap momok menakutkan terlebih jika sudah kecanduan memainkannya, tetapi kali ini para pecinta PUBG dapat membuktikan bahwa pecinta game pun dapat menebarkan hal positif seperti tournament ini, karena selain pertandingan kegiatan ini dapat dijadikan sebagai ajang silaturahmi terlebih lagi peserta ada yang dari luar daerah sehingga dapat mempereret persaudaraan antar daerah," kata Parosil. Pria yang akrap disapa

Foto : Iwan/Kupas Tuntas

BERI SAMBUTAN - BUPATI Lambar Parosil Mabsus memberikan sambutan saat open tournament PUBG di Dievha Cafe Sumber Jaya, Sabtu (29/6).

Pakcik ini berharap kepada para peserta agar bertanding dengan sportif dan tetap menjunjung tinggi persaudaraan sehingga dapat menjadi contoh untuk para pecinta game lainnya. "Hasil akhir bukanlah se-

galanya tetapi yang terpenting adalah bagaimana citra positif ini tetap terjaga karena sekarang sangat dibutuhkan generasi muda yang berfikiran positif untuk menjadi generasi penerus bangsa," harapnya. (Iwan)

Honor Puluhan Bidan di Mesuji Belum Dibayarkan Mesuji (Kupas Tuntas) MIRIS, puluhan Bidan di Kabupaten Mesuji menjerit sebab klaim honor kegiatan persalinan menggunakan

Jaminan Kesehatan Nasional ( JKN) dari BPJS tahun 2018 tak kunjung dicairkan oleh Dinas Kesehatan Mesuji. Padahal, mereka melakukan klaim pencairan honor kegiatan tersebut semenjak Januari 2018 lalu.

Foto : Manalu/Kupas Tuntas

FOTO BERSAMA - DPC PDI Perjuangan Pringsewu foto bersama usai melakukan Rakercab, di aula Hotel Urban, Jumat (28/6).

Mantan Plt Kepala Dinas Kesehatan Mesuji, Ardi Umum mengatakan, sebenarnya pihak BPJS telah mentransfer sejumlah dana untuk pembayaran honor para Bidan tersebut ke Kas Daerah Mesuji. Namun masalahnya, untuk penyaluran honor persalinan ke Bidan-bidan terkait, Ardi menyebut pihaknya masih menunggu pagu anggaran yang akan disahkan di APBD perubahan 2019 mendatang. "Ah itu biasa kok, dananya sudah ditransfer BPJS ke Kasda. Tapi belum ada pagu, ya jadi nunggu APBD perubahan nanti lah," ujar Ardi, yang kini menjabat sebagai Plt. Kadis Perikanan Mesuji beberapa waktu lalu. Diungkapkan salah seorang Bidan yang bertugas di Puskesmas di wilayah Kecamatan Mesuji Timur, bahwa lambatnya proses pencairan klaim honor ke-

giatan persalinan hingga bertahun-tahun lamanya ini, terus menerus terjadi beberapa tahun terakhir. Oleh itu, ia memohon perhatian dari Pemerintah khususnya Presiden Jokowi atas nasibnya mengabdi di Desa tertinggal. "Memang selama ini lama terus, tidak pernah langsung cair, selalu lebih dari 1 tahun. Nah kalau sudah diributkan seperti ini, baru dicairkan Dinas. Gak tahu apa kendalanya, selalu terjadi begitu. Pak Jokowi tolong perhatikan kami," tutur dia, beberapa waktu lalu. Ia enggan namanya disebutkan dalam berita. Sementara Plt. Kepala Kesehatan Mesuji baru, bernama Yanuar, dirinya berjanji akan menindaklanjuti permasalahan tersebut. "Tenang, ini pasti akan Saya tindaklanjuti. Mohon dukungannya," singkatnya. (Gusti)


Senin, 1 Juli 2019

PESAWARAN - METRO - LAMTIM

Lamtim Sediakan Lahan untuk Ibukota Baru RI Lampung Timur (Kupas Tuntas) WACANA Provinsi Lampung menjadi alternatif lokasi pemindahan Ibukota Republik Indonesia mendapat dukungan Pemerintah Kabupaten Lampung Timur (Lamtim). Bahkan, Pemkab Lamtim telah menyiapkan sejumlah lokasi bila rencana pemindahan Ibukota Republik Indonesia dari Jakarta ke Lampung mendapat persetujuan. Pelaksana tugas (Plt) Bupati Lamtim, Zaiful Bokhari menjelaskan, wacana pemindahan ibukota negara dari Jakarta ke Lampung itu berkembang pada diskusi nasional II di Bappenas Jakarta, Rabu (26/6) lalu. “Bila rencana itu terwujud, maka Lamtim merupakan lokasi yang tepat sebagai calon Ibukota negara Republik Indonesia,” jelas Zaiful didampingi Kapolres Lamtim AKBP Taufan Dirgantoro serta Dandim 0429 Letkol Prabowo usai mengikuti Gowes Bareng dalam rangka memperingati hari

ulang tahun Bhayangkara ke 73, Minggu (30/6). Dilanjutkan, masyarakat Lamtim patut berbangga bila terpilih sebagai calon ibukota negara. Menurutnya, wilayah di Lamtim yang akan diusulkan menjadi antara lain di Kecamatan Sekampungudik dan Jabung. “Dua kecamatan itu lokasinya strategis. Antara lain, dekat dari pelabuhan Bakauheni dan Bandara Radin Intan,” papar Zaiful. Kesempatan yang sama Dandim 0429 Letkol Prabowo menyatakan, bila Lamtim terpilih menjadi calon Ibukota Negara, tentunya jajaran TNI siap bersinergi dengan pihak terkait membantu pemerintah dalam pembangunan sarana dan prasarana pendukungnya. “Selain perang kami selalu membantu pemerintah daerah dan kami bersinergi dan bekerjasama dengan aparat kepolisian untuk bersama-sama membantu pembangunan mempercepat pembangunan dan menjaga keamanan serta menjaga kestabilan negara,” terang Prabowo.(Rl)

5

BNN Waspadai Anak Beli Obat Komix Berlebih Selain orang dewasa, narkoba dan penyalahgunaan obat-obatan terlarang juga dilakukan oleh anak-anak. Bahkan, banyak pengguna muda yang mulai kecanduan akibat penggunaan obat batuk sirup yakni Komix. Lampung Timur (Kupas Tuntas) Kantor Badan Narkotika Nasional (BNN) Lampung Timur (Lamtim), Aslinda mengatakan, hasil pene muan, anak anak remaja yang tidak mampu atau belum memahami Narkoba, mereka memanfaatkan lem Aibon dan komix untuk berhalusinasi.

"Ini perlu menjadi perhatian orang tua, dan pemilik warung juga harus tanggap jika ada anak anak yang membeli Komix diatas 3 buah agar lebih waspada,”terang Aslinda, Jum’at (27/6). Menurutnya, hal ini mudah didapat bagi mereka karena harganya yang murah dan dijual di toko-toko yang tersebar di Indonesia. Ia menambahkan, efek yang didapat dari penya-

lahgunaan obat seperti ini salah satunya adalah perasaan melayang. "Dia rasanya seperti melayang, seperti orang mabuk, " ujarnya. Aslinda mengatakan, ia telah merehabilitasi enam korban penyalahgunaan narkoba, dengan cara konseling. Menurutnya, enam pria yang saat ini masih menjalani rawat jalan pemulihan akibat markoba, menjadi contoh bahwa pemakai narkoba yang belum terlalu parah bisa melakukan konsultasi dengan pihak BNN Lamtim, dengan tujuan guna menghilangkan kecanduan barang haram itu.

"Silahkan konsultasi kepada kami, dan kami jamin tidak akan tersandung hukum,”kata Aslinda. Aslinda menjelaskan, Lampung merupakan daerah rawan Narkoba urutan ke-4 untuk wilayah Sumatra, sedangkan di Lampung Timur titik rawan Narkoba ada di Kecamatan Jabung, Labuhanmaringgai dan Sukadana. Untuk meminimalisir korban korban baru dalam dunia Narkotika, BNN selalu melakukan penggiat yang tujuannya mensosialisasikan bahayanya Narkoba, terutama pada orang yang masuk usia produktif yakni umur 20 - 40 tahun. (Gus)

Polisi Kantongi Jaringan Curanmor di Pesawaran

KOMUNITAS

Puluhan Klub Sepeda Ramaikan Gobar LAMPUNG TIMUR - SEBANYAK 41 klub sepeda dan elemen masyarakat non komunitas meriahkan gowes bareng (Gobar) yang digelar Polres Lampung Timur, Minggu (30/6). Selain dari Lamtim, klub sepeda yang mengikuti Gober juga berasal dari kabupaten/kota lain di Lampung. Kapolres Lampung Timur AKBP Taufan Dirgantoro menjelaskan, kegiatan itu merupakan rangkaian acara dalam rangka memeriahkan hari ulang tahun Bhayangkara ke 73. “Kegiatan Gobar ini juga merupakan salah satu upaya untuk menjalin silaturahmi dan memasyarakatkan olahraga,”jelas AKBP Taufan Dirgantoro. Taufan juga mengajak masyarakat khususnya para goweser menjadi pelopor keselamatan berlalulintas.”Sepeda adalah alat transportasi yang ramah lingkungan dan menyehatkan. Namun, keselamatan saat bersepeda di jalan raya harus tetap diutamakan,”lanjutnya. Plt.Bupati Lamtim Zaiful Bokhari menyatakan sangat mendukung kegiatan yang digelar Polres Lamtim. Menurutnya, komunitas dan klup sepeda saat ini tumbug pesat di Lamtim. “Semoga ke depan kegiatan ini menjadi agenda rutin, sehingga klub dan komunitas sepeda di Lamtim terus berkembang,” harap Zaiful yang juga Ketua Komite Sepeda Indonesia (KSI) Kabupaten Lamtim ini. (Rl)

Optimis Lanjut Usia di Metro Makin Mandiri Metro (Kupas Tuntas) PADA peringatan Hari Lanjut Usia Nasional (HLUN) ke-23 tahun 2019, Walikota Metro Achmad Pairin optimis para lanjut usia di Bumi Sai Wawai semakin mandiri. Peringatan HLUN itu digelar di Lapangan Hadimulyo Barat, Minggu (30/6). Pairin mengatakan melalui peringatan HLUN, agar seluruh masyarakat Indonesia dapat lebih berperan aktif dalam mewujudkan lanjut usia yang mandiri. Yang tidak bergantung kepada orang lain dan dapat menjadi teladan, untuk menjunjung tinggi martabat para Lanjut Usia. “Semoga Lanjut Usia di Kota Metro semakin Mandiri, Maju dan Sejahtera, sesuai dengan tema HLUN pada tahun ini,” ujarnya Pairin dalam sambutannya, Minggu (30/6). Melalui sambutan Menteri Sosial Republik Indonesia (RI) yang dibacakannya, lanjut usia turut memberikan kontribusi terhadap penyelesaian persoalan kebangsaan. Hal ini seperti peran DR. Radjiman Widyodiningrat sebagai pimpinan dan anggota sidang pertama BPUPKI, dengan usia paling sepuh dan mampu memberikan banyak pandangan dan pemikiran tentang dasar filosofi negara dalam sidangsidang BPUPKI.

“Keberadaan dan kiprah beliau dalam peristiwa ini lah, kemudian lahirnya HLUN. Momentum ini juga sebaiknya menjadi pendorong kebersamaan antara generasi muda dan generasi lebih tua di seluruh tanah air Indonesia,” imbuhnya. Apa hikmah dari penyelenggaraan HLUN itu, lanjutnya, pada hakekatnya semua persoalan mampu terselesaikan bila dilakukan secara bersama-sama antara kaum muda dan lanjut usia, yang berlandaskan asas gotong royong sebagai karakter budaya bangsa Indonesia. Lanjutnya, bila merujuk pada Survei Sosial Ekonomi Nasional (SUSENAS) 2018 jumlah Lanjut Usia di Indonesia yang berumur lebih dari 60 tahun sebanyak 24 juta jiwa. Terdapat kurang lebih 2 juta orang diantaranya berkategori bedridden atau tidak dapat beraktivitas lagi. “Mengingat angka ini sangat besar dan sering bertambah, maka berbagai upaya pemerintah akan terus meningkatkan pelayanan terhadap warga lanjut usia,” serunya. Kegiatan turut dihadiri, Wakil Walikota Metro, Ketua DPRD Kota Metro, Sekda Kota Metro, kepala OPD seKota Metro, Ketua PKK Kota Metro, Ketua GOW Kota Metro, Ketua DWP Kota Metro, Camat, Lurah dan para anggota LLI Kelurahan se-Kota Metro. (Rl)

KONFRENSIPERS - KAPOLRES Pesawaran AKBP Popon Ardiyanto Sunggoro saat melakukan konfrensi Pers di Mapolres Pesawaran, Jumat (28/6). Foto : Reza/ Kupas Tuntas

Pesawaran (Kupas Tuntas) POLRES Pesawaran terus melakukan pemetaan terhadap jaringan pelaku Pencurian Sepeda Motor (Curanmor). Hal ini diungkapkan oleh Kapolres Pesawaran AKBP Popon Ardiyanto Sunggoro, usai melakukan press release di Mapolres Pesawaran, Jumat (28/6). "Ya, untuk jaringan curanmor di Pesawaran sudah kita kantongi, baik itu pemetik maupun penadahnya, dan

saat ini kita terus melakukan pengejaran," ungkapnya. Menurutnya, aksi curanmor di Pesawaran kerap terjadi pada waktu-waktu tertentu. "Ada beberapa titik yang kita anggap rawan terjadi aksi perampasan ataupun pencurian sepeda motor, makanya kita juga terus meningkatkan intensitas patroli pada daerah rawan," ujarnya. Ditambahkannya, para pelaku Curanmor juga masih menggunakan cara konvensional. "Hingga sekarang belum kita temukan modus

baru, semua masih pakai cara lama yaitu pakai kunci T, tapi waktunya mereka cari yang efektif agar bisa menjalankan aksinya dengan mulus," tambahnya. Oleh karena itu, ia pun meminta kepada masyarakat untuk selalu meningkatkan kewaspadaan. "Saya menghimbau kepada masyarakat untuk bisa terus menggalakkan siskamling atau Ronda, karena itu memang cukup efektif untuk mencegah aksi kejahatan dimalam hari, dan saya lihat ada beberapa desa di Ka-

bupaten Pesawaran yang memang sudah melakukan itu, tapi ada juga yang belum," pintanya. Apalagi, kata dia, peran serta dalam bentuk perhatian orang tua terhadap anaknya juga diberikan. "Orang tua juga saat ini harus aktif mengetahui apa yang dilakukan anaknya dengan siapa dia bergaul, karena jika tidak bisa fatal akibatnya, bisa terjerumus narkoba, dan lihat ada pelaku Curanmor yang masih berusia belasan tahun. Ini yang perlu diperhatikan," katanya. (Reza)

Tak Dapat PKH, Bisa Diusulkan Melalui BDT Pesawaran (Kupas Tuntas) DINAS Sosial Kabupaten Pesawaran, minta Pemerintahan Desa lebih aktif untuk mendata dan memasukan nama warganya yang kurang mampu ke dalam Basis Data Terpadu (BDT). Hal ini diungkapkan kepala Dinas Sosial Kabupaten Pesawaran Yulizar yang dalam hal ini diwakili Kepala Bidang Sosial Hendro melalui sambungan telepon

selulernya. Minggu (30/6). "Sekarang ini siapa saja warga yang kurang mampu, ingin menerima bantuan dari pusat seperti Program Keluarga Harapan (PKH), namanya harus terdaftar dalam BDT," jelasnya. "Nah petugas yang memasukan itu, berawal dari pemerintah desa terlebih dahulu yang bertugas untuk mendata, setelah itu data baru dikirim ke Dinsos, dari Dinsos baru di kirim ke Kemensos," tambahnya. Ia juga menanggapi, terkait Jumri (51), warga RT 8,

RW 2 Desa Pujo Rahayu, Kecamatan Negeri Katon, yang belum pernah mendapatkan bantuan dari pusat, dirinya menganjurkan untuk melihat data Jumri, ke operator desa apakah sudah dimasukan atau belum nama Jumri. "Untuk saat ini mudah untuk mengeceknya, tinggal datangi kantor desa temui operator desanya, lihat apakah namanya sudah masuk atau belum di BDT itu, karena bantuan dari pusat saat ini, tidak bisa dikurangi dan tidak bisa ditambah untuk jumlah penerimanya, tetapi

Foto : Ist

SENAM BERSAMA - RATUSAN lanjut usia mengikuti peringatan Hari Lanjut Usia Nasional ke-23 tahun 2019, di Lapangan Hadimulyo Barat, Minggu (30/6).

penerima bisa masuk daftar tunggu penerima," tandasnya. "Kalau nama dia belum masuk dalam BDT, berarti desa belum memasukan nama Jumri," tutupnya. Diberitakan sebelumnya, Lelah menunggu selama tiga tahun, Jumri (51) warga RT 8, RW 2 Desa Pujo Rahayu, Kecamatan Negeri Katon, berniat akan berangkat menuju istana negara untuk bertemu langsung dengan Presiden RI Joko Widodo. Menurutnya, sejauh ini dirinya hanya menerima bantuan dari Pemkab Pesawaran. "Kalau dari Pemerintah Daerah Pesawaran saya sudah dikasih bantuan bedah rumah dan BPJS Kesehatan tapi kalau yang dari pusat seperti PKH saya belum pernah dapat," ujarnya. Ia pun mengatakan bahwa, dirinya sudah sering kali menanyakan kepada pihak Desa maupun Dinas Terkait. "Kalau tanya sudah sering saya, katanya suruh nunggu 6 bulan terus, tapi ini sudah 3 tahun belum ada realisasi sama sekali," katanya. "Kalau dari desa katanya sudah sering diusulkan, tapi ketika saya tanya mana buktinya, mereka (Pihak Desa) tidak bisa menunjukannya," tandasnya. (Reza)


6

Senin, 1 Juli 2019

LAMPUNG UTARA

Jenazah Korban Tenggelam Diserahkan ke Keluarga Lampung Utara (Kupas Tuntas) IDENTITAS mayat yang ditemukan warga mengapung di Sungai Way Abung, Kecamatan Kotabumi, Lampung Utara, telah diserahkan dengan pihak keluarga untuk dimakamkan. Kepala Badan Penanggulangan Bencana Daerah (BPBD) Kabupaten Lampung Utara Karim melalui Kabid Darlog Edialis menjelaskan, identitas korban bernama Hawati, warga Kelurahan Sindang Sari, Kecamatan Kotabumi, Lampung Utara. "Sudah diketahui identitasnya, sudah diserahkan kepada pihak keluarga untuk dimakamkan," ungkap

Edialis, Sabtu (29/6). Evakuasi jasad korban dilakukan Tim Reaksi Cepat (TRC) BPBD Lampung Utara bersama pihak kepolisian setempat setelah mendapatkan kabar dari warga. "Evakuasi dilakukan TRC BPBD yang ikut bersama anggota kepolisian sampai mengantarkan jasadnya ke rumah duka di Kelurahan Sindang Sari, Kecamatan Kotabumi," ujarnya. Kapolsek Kotabumi Utara Iptu Rukmanizar menambahkan, jasad korban ditemukan oleh tiga warga yang hendak memancing di aliran Way Abung pada Jumat (28/6) sekira pukul 19.30 WIB. "Sudah, sudah diserahkan dengan pihak keluarga," ujarnya. (Sarnubi)

KRIMINAL

Dua Pemuda Pakai Sabu Diringkus LAMPUNG UTARA - BERAWAL dari informasi masyarakat dan hasil penyelidikan Anggota Res Polsek Abung Selatan, diamankan dua orang pemuda yang tengah mengkonsumsi narkotika jenis sabu. Kapolres Lampung Utara AKBP Budiman Sulaksono melalui Kapolsek Abung Selatan AKP Sukimanto mengatakan, penangkapan terhadap keduanya dilakukan di salah satu rumah tersangka di Dusun Tanjung Agung, Desa Kembang Tanjung, Kecamatan Abung Selatan, Jumat (28/6). "Keduanya diamankan di kediaman tersangka ES (19) saat bersama rekannya HW (20) yang tengah mengkonsumsi narkoba jenis sabu," kata APK Sukimanto, Sabtu (29/6). Dari kediaman tersangka, kemudian pelaku beserta barang bukti diamankan di Mapolsek Abung Selatan guna menjalani proses lebih lanjut. Keduanya merupakan warga Dusun Tanjung Agung, Desa Kembang Tanjung, Abung Selatan, Lampung Utara. Ditanbahkan AKP Sukimanto, barang bukti yang diamankan bersama kedua tersangka berupa 1 buah plastik klip bening yang berisikan kristal putih yang di duga sabu, 1 buah potong plastik klip bening, 1 buah pirek kaca, 1 buah centong, 1 gulungan kertas, 1 satu buah alat hisap (bong), dan 1 korek api gas. Kasat Narkoba Polres Lampung Utara Iptu Andri Gustami menambahkan, perkara tersebut tengah dilakukan pendalaman Polsek Abung Selatan. "Benar dan masih dilakukan penyelidikan dan pendalaman oleh anggota di Polsek Abung Selatan, darimana kedua tersangka mendapatkan barang harap tersebut," ujarnya. (Sarnubi)

Foto: Ist

BUKA JALAN TEMBUS - ANGGOTA Kodim 0412 Lampung Utara bersama masyarakat Desa Batu Nangkop, terus bersinergi membuka jalan tembus, kemarin.

TNI-Masyarakat Buka Jalan Tembus Program TNI Manunggal Membangun Desa (TMMD) ke-105 yang dilaksanakan Komando Distrik Militer (Kodim) 0412 Lampung Utara sedang berupaya membuka jalan tembus di Desa Batu Nangkop, Kecamatan Sungkai Tengah. Lampung Utara (Kupas Tuntas) MENURUT Dandim 0412 Lampung Utara Letkol Inf Krisna Pribudi melalui Pasi Teritorial (Pasiter) Kapten Inf Harpian Sari, proses pembukaan jalan tembus saat ini memasuki penggeraderan (pemerataan tanah) menuju

lokasi TMMD ke-105. "Progress dalam persiapan lokasi TMMD 105 di Desa Batu Nangkop telah menunjukkan hasil yang sangat signifikan. Ini berkat semangat gotong-royong yang ditunjukkan warga bersama anggota TNI guna menyelesaikan berbagai pekerjaan di lokasi kegiatan," kata Kapten Inf Har-

pian Sari, Minggu (30/6). Lebih lanjut dikatakannya, dalam kegiatan Pra-TMMD, anggota Kodim 0412 Lampung Utara yang dibantu masyarakat sekitar tidak mengenal kata lelah. Menurutnya, Anggota Kodim 0412 Lampung Utata yang tergabung dalam tim Pra-TMMD mampu berbaur dengan masyarakat dalam suasana yang penuh keakraban. Sehingga, satu persatu pekerjaan dapat diselesaikan dengan penuh semangat. Dijelaskannya, kebersamaan itu terlihat dari pekerjaan meratakan akses jalan,

meskipun menggunakan alat berat berupa motor grader jenis Komatsu PC 45, tidak berarti meniadakan pekerjaan yang dilakukan secara manual. "Alat berat yang digunakan berupa motor grader jenis Komatsu PC 45 memang sangat mempermudah pekerjaan dalam hal membuka akses dan meratakan tanah untuk dijadikan sebagai jalan serta lokasi upacara pembukaan TMMD 105. Namun pekerjaan yang bersifat manual atau menggunakan tenaga manusia tetap dibutuhkan," ujarnya. (Sarnubi)

TUBA - TUBABA

Pemkab Tubaba Bangun Kereta Api Wisata Pada tahun 2020 mendatang di Kabupaten Tulangbawang Barat (Tubaba) bakal dibangun kereta api wisata sepanjang 6 kilometer. Hal ini merupakan tindaklanjut dan respon positif dari Direktur Jenderal Perkeretaapian Zulfikri dan Sekretaris Direktur Jenderal Perkeretaapian Zulmafendi. Tulangbawang Barat (Kupas Tuntas)

Foto: Ist

AUDENSI - BUPATI Tubaba Umar Ahmad dan rombongan melakukan audiensi dengan Dirjen Perkeretaapian Kementerian Perhubungan di Aula Dirjen Perkeretaapian, Jumat (28/6).

KEPALA Dinas Perhubungan Tubaba Marwan mengatakan, Pemerintah Kabupaten Tubaba dalam waktu dekat akan segera membangun jalur kereta api wisata setelah beraudensi dengan direktur jenderal perkeretaapian. "Ya, kita Jumat kemarin Tim Pemkab Tubaba yang dipimpin langsung Pak Bupati Tubaba Umar Ahmad telah beraudiensi ke Direktorat Jenderal Perkeretaapian Kementrian Perhubungan guna membahas rencana pembangunan jalur kereta api wisata," jelas

Warga Tagih Janji Dinas Perizinan Tulangbawang Barat (Kupas Tuntas) WARGA Tiyuh Pancamarga, Kecamatan Batu Putih, Kabupaten Tulangbawang Barat (Tubaba) menagih janji Dinas Penanaman Modal dan Pelayanan Perizinan Terpadu Satu Pintu (PMPPTSP) dan Dinas Komunikasi dan Informatika (Kominfo) untuk turun ke lokasi mengecek Base Transciever Station (BTS) atau tower milik PT Tower Bersama Group (TBG) yang pondasinya amblas dan retak. Agus Saputra, perwakilan masyarakat Tiyuh Panca-

marga mengatakan, warga disekitar tower sampai saat ini menunggu kedatangan pihak Dinas PMPPTSP dan Dinas Kominfo Tubaba yang beberapa waktu lalu berjanji untuk turun melakukan kroscek lokasi. "Sudah sekitar sebulan ini janji mereka mau turun tapi nggak nongol-nongol juga, kami ini masyarakat awam yang mau minta bantuan dari siapa lagi kalau tidak ke Pemda soal permasalahan di tower ini," ucap Agus, Minggu (30/6). Ia mengatakan, masyarakat sudah mempersiapkan keterangan tertulis terkait persoalan yang terjadi pada

keberadaan tower itu. "Kami ini kan bingung mau laporan kemana, maka kalau dari dinas turun, laporan ini kami berikan kepada dinas. Kalaupun memang tidak ada lagi dari dinas yang bisa bantu kami, kami akan segel tower ini,"tegasnya. Sebelumnya, Kepalou Tiyuh Panca Marga meminta kepada pengelola BTS yaitu PT Tower Bersama Group (BTS) agar tower yang amblas segera diperbaiki agar tidak meresahkan masyarakat. "Ya itu kan memang ada keluhan dari warga tapi kemarin belum ada laporan khusus untuk saya, juga be-

lum ada laporan akurat buat saya,� kata Darwani, Kepalou Tiyuh Panca Marga. Darwani menegaskan jika dirinya sudah menerima informasi dan koordinasi dari Agus Saputra selaku perwakilan masyarakat sekitar BTS. "Na, jadi maksud saya, kalau kata Agus Saputra memang benar ada keretakan di pondasinya. Ya maksud saya kalau ada kerusakan mau kita tegur dan jangan sampai ada kecelakaan, kalau sampai tertimpah tower itu tidak ada ampun bisa sampai membahayakan nyawa, jadi maksud saya, kita menyelamatkan warga," tegasnya. (Irawan)

Marwan, Sabtu (29/6). Dijelaskannya, rencana pembangunan jalur kereta api tersebut akan menempuh rute dari kawasan Komplek Islamic Center, Kelurahan Panaragan Jaya, Kecamatan Tulangbawang Tengah sampai Tiyuh Kagungan Ratu. Nantinya jalur tersebut juga akan melintasi irigasi pengairan sepanjang 6 kilometer. "Hasil pertemuan Dirjen Perkeretaapian, mereka memberikan masukan kepada Pemkab Tubaba dalam melakukan pembangunan jalur kereta api wisata nantinya tetap berpedoman kepada Undang-undang No. 23 Tahun 2007 tentang Perkeretaapian,"jelas dia.

Marwan juga menambahkan, sebelum melakukan pembangunan, Pemkab Tubaba akan melakukan studi kelayakan dan fase-fase lainnya. "Nantinya sebelum melakukan konstruksi, Pemkab Tubaba mempersiapkan beberapa studi diataranya kelayakan, studi penetapan trase, Detail Engineering Design (DED) dan lainnya," ujar dia. Apabila studi tersebut telah selesai, sambung dia, maka selanjutnya tahapan yang akan dilakukan tahap pengadaan rel beserta komponennya memakai skema pelimpahan aset hibah dari Direktorat Jenderal Perkeretaapian kepada Pemerintah Kabupaten Tubaba. "Sedangkan untuk pembebasan lahan dan pembangunan konstruksi jalur kereta api direncanakan akan dibangun oleh Pemerintah Kabupaten Tubaba sendiri setelah menyelesaikan study dan telah rampung," pungkasnya. (Irawan)

PEMILU 2019

Bawaslu Tubaba Evaluasi Kinerja TULANGBAWANG BARAT - BADAN Pengawas Pemilu (Bawaslu) Kabupaten Tulangbawang Barat (Tubaba) membahas tentang penanganan temuan dan laporan pelanggaran Pemilihan Umum (Pemilu) 2019 dalam kegiatan lokakarya atau workshop yang dilangsungkan di Aula Wisma Asri Tiyuh Tirta Makmur, Kecamatan Tulangbawang Tengah, Sabtu (29/6). Dalam kesempatan itu, Ketua Bawaslu Kabupaten Tubaba Midiyan menyampaikan, workshop itu bertujuan untuk membahas dan menerima saran serta masukan dalam Pemilu 2019 yang telah berlangsung April lalu. "Tentunya, dalam pelaksanaan Pemilu 2019 masih adanya kekurangan-kekurangan, akan tetapi itu semua masih dalam tingkat kewajaran dan dapat diselesaikan secara mekanisme yang ada di dalam penanganan Pemilu. Harapannya, Pemilu kedepan dapat terlaksana lebih baik lagi untuk tingkat di kabupaten dan khususnya di Negara Indonesia yang kita cintai ini," ucap Midiyan. Pada kegiatan tersebut, komisioner Bawaslu Kabupaten Tulangbawang Barat satu persatu menjadi narasumber pemaparan sesuai dengan bidang dan tugasnya masing-masing. Seperti pemaparan tentang pola penanganan temuan dan laporan pelanggaran Pemilu 2019 oleh Ketua Bawaslu Kabupaten Tubaba Midiyan. Pemaparan tentang peran kepolisian dalam penanganan temuan dan laporan pelanggaran Pemilu 2019 oleh Kasat Reskrim Polres diwakili Kanit Reskrim Polres Tuba Ipda Putu Harta. (Irawan)


Senin, 1 Juli 2019

LAMPUNG TENGAH

7

KEBUDAYAAN

Kukuhkan Pengurus Muli Mekhanai LAMPUNG TENGAH - BUPATI Lampung Tengah (Lamteng) Loekman Djoyosoemarto menggelar halalbihalal dengan muli mekhanai bertempat di Nuwo Balak Lampung Tengah, Minggu (30/6). Acara ini dihadiri ratusan pemuda dan pemudi dari seluruh kabupaten Lampung Tengah. Pada acara ini, Bupati Loekman juga mengukuhkan pengurus Forum Muli Mekhanai Lamteng. Ketua pelaksana kegiatan Muhamad Arif Sanjaya Sakti mengatakan, diharapkan kehadiran muli mekhanai Kabupaten Lampung Tengah bisa berkontribusi kepada Kabupaten Lampung Tengah dalam berbagai bidang. Sementara Bupati Lampung tengah Loekman Djoyosoemarto dalam arahannya menyampaikan apresiasi dengan adanya acara ini yang merupakan ajang silaturahmi antar pemuda di Lampung Tengah. Bupati berpesan agar seluruh komponen masyarakat di Lampung Tengah bisa saling mendukung program pemerintah. Sehingga bisa mendorong percepatan pembangunan. “Forum Muli Mekhanai harus menggelorakan pembangunan, karena para pemuda merupakan harapan dan generasi penerus bagi Lampung Tengah,” kata Loekman. (Towo) Foto: Towo/Kupas Tuntas

KUKUHKAN PENGURUS - BUPATI Lamteng Loekman Djoyosoemarto mengukuhkan pengurus Forum Muli Mekhanai Lamteng du Nuwo Balak, Minggu (30/6).

PEMERINTAHAN

Lima Kakam Akhiri Tugas LAMPUNG TENGAH - SEBANYAK lima kepala kampung (Kakam) di Kecamatan Kalirejo secara akan segera mengakhiri masa jabatannya. Kelima Kakam tersebut adalah Siti Umi Kulsum (Kakam Kaliwungu), lskandar (Kakam Sribasuki), Syobirin (Kakam Poncowarno), Yahyo (Kakam Srimulyo) dan Supono (Kakakm Kalidadi). Situasi dan kondisi yang ada di lima kampung tersebut sudah mulai menghangat, dengan munculnya bakal calon (Balon) kakam yang akan turut dalam pemilihan kepala kampung (Pilkakam) di masing-masing kampung. Pur Sulistiyono selaku Camat Kalirejo, membenarkan bahwa ada 5 kepala kampung di wilayahnya yang segara berakhir masa tugasnya. “Memang benar ada lima kepala kampung secara bersamaan akan berakhir masa jabatannya. Masa jabatan mereka akan berakhir pada tanggal 26 Juli 2019. Akan tetapi untuk pelantikan kakam baru akan dilaksanakan pada 19 Agustus 2019 mendatang,” jelasnya, kemarin. Dia mengimbau kepada seluruh warga yang ada di lima kampung agar senantiasa dapat terus menjaga kondusifitas keamanan, kenyamanan dan ketertiban lingkungan masing-masing. “Serta senantiasa dapat terus menjunjung tinggi keguyuban dan kerukunan sesama warga kampung. Jangan sampai nantinya karena berbeda pilihan calon kakam jadi bersilang pendapat,” jelasnya. (Towo)

Lamteng Segera Punya Universitas Muhammadiyah Untuk mendorong kemajuan di sektor pendidikan, Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Lampung Tengah (Lamteng) akan menghibahklan tanah seluas empat hektare untuk lokasi pembangunan Univeristas Muhammadiyah Lamteng. Lampung Tengah (Kupas Tuntas) AREAL itu berada di sekitaran Terminal Betan Subing Kecamatan Terbanggi Besar. Keberadaan Universitas Muhammadiyah Lamteng diharapkan bisa menampung warga Lamteng

yang akan melanjutkan pendidikan ke perguruan tinggi. "Keberadaan perguruan tinggi Muhammadiyah ini untuk meningkatkan kualitas hidup masyarakat Lamteng, serta mempermudah akses pendidikan generasi kita. Saya berharap kedepan tidak ada kendala, agar rencana kita ini benar-benar

bisa terealisasi dan terwujud,” kata Bupati Lamteng Loekman Djoyosoemarto, kemarin. Menurut Loekman, pihaknya sudah lama bermimpi Kabupaten Lamteng bisa memiliki universitas sendiri. Sehingga, Lamteng bisa cepat maju seperti daerah-daerah lain. Ia juga mengaku, akan bekerjasama dengan Universitas Lampung (Unila) agar bisa membuat kampus cabang atau kampus dua di Lamteng. Jika bisa terealisasi, kampus itu nantinya akan

dibangun di sekitaran wilayah Kecamatan Anak Tuha atau di sekitaran Sulusuban. "Rencana ini sudah kita bicarakan dengan Menteri Riset, Teknoligi dan Pendidikan Tinggi. Dan hasilnya menteri telah mendukung rencana Pemkab Lamteng ini,” imbuhnya. Ia menambahkan, tidak menutup kemungkinan pihaknya akan meminta kepada rektor Unila untuk membuatkan kajian-kajian mengenai perihal rencana pembukaan kampus 2 Unila tersebut. (Towo)

LAMPUNG SELATAN

Lamsel Terima DBH Rp28,5 Miliar Lampung Selatan (Kupas Tuntas)

KUNJUNGIDUSUN GRABA- Plt Bupati LamselNanang Ermantobersama KetuaOmbudsman Perwakilan Provinsi LampungNur RahmanYusuf mendatangi lokasi aliran air sungai di Dusun Graba, Desa Tarahan,Kecamatan Katibung, Jumat (28/6).

Foto: Dirsah/ Kupas Tuntas

Nanang Ermanto Tegur Perusahaan di Desa Tarahan Plt Bupati Lampung Selatan Nanang Ermanto bersama Ketua Ombudsman Perwakilan Provinsi Lampung Nur Rahman Yusuf mendatangi lokasi aliran air sungai di Dusun Graba, Desa Tarahan, Kecamatan Katibung, Jumat (28/6). Lampung Selatan (Lampung Selatan) KEDATANGAN Nanang Ermanto itu, untuk mencari solusi atas keluhan warga setempat, yang kerap mengeluhkan terjadi banjir pada saat hujan turun. Nanang menyatakan bila pihaknya secepatnya akan membangun gorong-gorong di daerah setempat, agar aliran air tidak tersumbat, yang akhirnya menyebab-

kan banjir di kawasan pemukiman warga di dusun itu. "Secepatnya kita bergerak, agar masyarakat ini juga tenang. Mereka ini selalu khawatir kalau mendung, makanya kami datang kesini untuk membantu masyarakat. Satu-satunya jalan, nanti kita percepat untuk itu (perbaikan)," ujarnya. Ia menjelaskan kenapa mengajak pihak Ombudsman, hal itu mencari tahu akar permasalah ditempat itu, sehingga dapat dicarikan

solusi bersama. "Kalau normalisasikan sudah, tapi masih banjir, ternyata ada penyempitan di gorang-gorong sehingga aliran air tidak lancar, makanya ini segera kita perbaiki. Insha Allah bulanbulan depan," jelasnya. Nanang pun menegaskan, akan memanggil perusahaan-perusahaan yang ada disekitar desa setempat, untuk mengajak mereka ikut peduli terhadap lingkungan sekitar. "Itu kita panggil nanti, jangan mereka hanya mau nyari keuntungan saja disini," tandasnya. Sementara itu, Ketua Ombudsman Perwakilan Lampung Nur Rahman Yusuf menuturkan, wilayah ter-

sebut masuk dalam wilayah Lampung Selatan, sehingga kondisi tersebut menjadi tanggungjawab pemerintah terkait. "Faktor banjir ini karena penyepitan, dan memang ini masih wilayah Lampung Selatan. Terkait dengan revitalisasi dan perbaikan ini menjadi beban Pak Bupati," ucapnya. Ia pun ikut menyentil keberadaan perusahaan yang ada disekitar supaya ikut turun memperhatikan kondisi dan mendengarkan keluhan warga. "Jangan sampai demi meraup keuntungan semata, lalu mengabaikan permasalahan yang ada di lingkungan," tandasnya. (Dirsah/Edu)

PEMERINTAH Kabupaten Lampung Selatan mendapatkan kucuran dana bagi hasil (DBH) dari Pe merintah Provinsi Lam pung. Anggaran diterima melalui Badan Pengelola Keuangan dan Aset Daerah (BPKAD) setempat sebesar Rp28,556 miliar. Kepala BPKAD Lampung Selatan Intji Indiati membenarkan hal tersebut. "Benar sudah masuk, nilainya Rp28.556.936.742. Masuk ke Kasda (kas daerah)," ujarnya, Jumat (28/6).

Ia menegaskan bila anggaran itu sepenuhnya akan digunakan untuk mendukung pembangunan di daerah setempat. "Jelas, ini digunakan untuk pembangunan dalam belanja daerah. Jadi, anggaran ini tidak bisa dipecah-pecah buat yang lainya," sebut Intji. Intji pun merincikan, bila anggaran DBH yang masuk ke Kasda Lampung Selatan sebanyak dua tahapan. Pertama di tanggal 21 Juni 2019 sebesar Rp12.996.771.761 dan kedua pada 24 Juni 2019 sebesar Rp15.560.164.981. "Ya, dua kali kita terima. Kesemuanya di bulan Juni," tandasnya. (Dirsah/Edu)

PEMERINTAHAN

Janji Beri Perhatian Guru Ngaji LAMPUNG SETALAN - WAKIL Gubernur (Wagub) Lampung Chusnunia Chalim berjanji memberi perhatian khusus kepada para guru ngaji dan meminta kader Nadhlatul Ulama (NU) membuat database guru ngaji se-Provinsi Lampung. Hal itu diungkapkan Chusnunia saat menghadiri Pelantikan Pengurus Cabang Nadhlatul Ulama (PCNU) Kabupaten Lampung Selatan periode 2019-2024 di halaman Kantor PCNU Kabupaten Lampung Selatan, baru-baru ini. "Saya minta kepada PCNU Kabupaten/Kota untuk didata dengan baik guru ngaji tersebut dengan memastikan kita punya database untuk dimasukan ke APBD. Kita akan perhatikan para guru ngaji itu," kata Wagub. Pada kesempatan itu, Wagub juga mengajak keluarga besar NU bergandengan tangan dengan Pemerintah Provinsi (Pemprov) Lampung untuk bersama-sama membangun Lampung. Saat ini, lanjut Wagub, Lampung memiliki enam misi dari visi "Rakyat Lampung Berjaya" dan 33 janji kerja bersama Gubernur Arinal Djunaidi. Dengan visi dan misi itu, Chusnunia mengatakan, ada berbagai program kerakyatan untuk membawa perubahan bagi masyarakat Lampung. Salah satunya program "Kartu Petani Berjaya" yang dalam waktu dekat akan segera diluncurkan. "Pada kartu itu akan menjamin jangan sampai pupuk langka, jangan sampai bibit benih tidak bermutu, dan jangan sampai hasil jual petani membuat menjadi rugi dan miskin. Didalam kartu itu juga akan ada beasiswa untuk para anak petani," ujarnya. (TrbL)


8

Senin, 1 Juli 2019

WAY KANAN

Warga Banjit Terima BPNT Way Kanan (Kupas Tuntas)

SERAHKAN BANTUAN BUPATI Way Kanan, Raden Adipati Surya menyerahkan bantuan KKSBPNT kepada masyarakat Kecamatan Banjit di Aula Kecamatan Banjit, Minggu (30/6). Foto : Ist

Bupati Ajak Warga Kurangi Penggunaan Kantong Plastik Bupati Way Kanan, Raden Adipati Surya beserta jajaran Pemda dan Forkopimda Kabupaten Way Kanan ikut dalam kegiatan “Aksi Grebeg Sampah” di Pasar Pemda Km 2 Kecamatan Blambangan Umpu, Jumat (28/06). Way Kanan (Kupas Tuntas) DALAM aksi itu, Raden Adipati Surya menemukan banyak sampah plastik yang berbahaya bagi lingkungan masyarakat. Kantong plastik yang dibuang sembarangan dapat me nyebabkan tersumbatnya selokan, termakan oleh hewan dan rusaknya ekosistem di sungai dan laut. Sampah-sampah itu juga dapat memicu perubahan iklim bumi semakin memanas. Karena dari proses pro-

duksi, konsumsi sampai pembuangannya menghasilkan emisi karbon yang tinggi. “Apabila dibakar dapat menyebabkan pencemaran udara dan gangguang pernapasan, selain itu kantong plastik yang digunakan sebagai wadah makanan berpotensi mengganggu kesehatan manusia serta sulit terurai di tanah karena rantai karbonnya yang panjang sulit diurai oleh mikroorganisme hingga ribuan tahun kemudian,” ujarnya. Diungkapkannya, produksi sampah plastik memang sulit dihentikan, namun sangat

mungkin untuk dikurangi. Terutama dengan mengubah kebiasaan kecil di rumah seperti mereduksi sampah plastik dengan menerapkan merode reuse, menghindari memberi barang-barang dalam kemasan sachet. Membiasakan diri mengurangi konsumsi makanan dengan kemasan plastik, juga menolak penggunaan kantong plastik dengan selalu membawa tas kanvas. “Warga juga kita imbau mengurangi penggunaan sedotan plastik, menyimpan makanan dalam toples kaca serta menjadikan sampah plastik sebagai kreativitas juga menjadi langkah-langkah untuk mengurangi limbah plastik,” ajak Adipati. Ia menambahkan, Aksi Grebeg Sampah dan Kantong Plastik ini adalah bentuk ke-

pedulian Pemda Way Kanan untuk memotivasi masyarakat dalam pengelolaan sampah. Pemkab Way Kanan ta hun ini berkomitmen untuk melakukan pengurangan sampah rumah tangga se besar 20 persen dan target penanganan sampah se besar 80 persen. Hal itu juga tertuang dalam kebijakan dan strategi Kabupaten Way Kanan dalam pengelolaan sampah. “Pemda mengajak masyarakat, aktivis, komunitas, aparat pemerintah, pihak swasta maupun LSM untuk bersama-sama menjaga kebersihan lingkungan, dengan tidak membuang sampah sembarangan dan mengolah sampah menjadi sesuatu yang bernilai,” tegasnya. (Rls)

PEMERINTAH Kabupaten Way Kanan terus menyalurkan bantuan Bantuan Pangan Non Tunai (BPNT) kepada warga yang membutuhkan. Pada Minggu (30/6) kemarin, giliran Bupati Way Kanan, Raden Adipati Surya yang berkesempatan menyerahkan kartu KKS-BPNT kepada masyarakat Kecamatan Banjit di Aula Kecamatan Banjit. Bantuan KKS-BPNT itu dibagikan kepada 1.782 warga di Kecamatan Banjit yang disalurkan melalui PT. Bank Mandiri KCP Baradatu. “Kegiatan serupa juga dibagikan kepada masyarakat di 14 Kecamatan Kabupaten Way Kanan,” kata Adipati. Keluarga pemilik Kartu Keluarga Sejahtera (KKS) BPNT ini, kata Bupati setiap

bulannya akan menerima dana sebesar Rp110 ribu, untuk membeli telur dan beras di e-Warung yang telah bekerjasama dengan Bank penyalur. “Saya berharap kepada masyarakat yang menerima KKS patut bersyukur, karena dapat meringankan biaya dalam rangka pemenuhan pangan dan gizi. Mudah-mudahan dengan adanya bantuan KKSBPNT ini dapat meningkatkan taraf perekonomian masyarakat, mengurangi angka kemiskinan, dan dapat meningkatkan kualitas sumber daya manusia,” terangnya. Untuk diketahui, sebanyak 1782 penerima KKS BPNT berasal dari 20 Keluaran dan Kampung di Kecamatan Banjit. Jumlah terbanyak dari Kampung Argomulyo sebanyak 295 penerima, sementara itu jumlah penerima terkecil yakni Kampung Sumber Sari dengan 41 penerima. (Sandi)

OLAHRAGA

Masyarakat Ikuti Car Free Day WAY KANAN - RATUSAN masyarakat antusias mengikuti olahraga dan Car Free Day yang merupakan bagian dari program Pemda Way Kanan. Kegiatan ini dibuka oleh Bupati Raden Adipati Surya, Minggu (30/06). Adipati mengatakan, kegiatan itu merupakan komitmen dan kerjasama antara pemda, unsur kepolisian, dunia usaha dan masyarakat. Ia berharap kegiatan ini bisa menciptakan kualitas hidup yang lebih sehat, nyaman dan bersih. “Seperti kita ketahui bersama tujuan kita berolahraga agar badan kita menjadi sehat dan selalu bugar. Di era saat ini, kepadatan aktivitas sehari-hari seakan tiada hentinya, membuat orang lupa berolahraga,” terangnya. Bupati melanjutkan, Car Free Day yang akan dilakukan setiap hari Minggu pukul 06.00 sampai 09.00 WIB di sekitar Taman Pelangi dan Halaman Korpri ini sangat positif. Sebagai upaya mengurangi polusi udara, khususnya akibat penggunaan kendaraan bermotor. Sehingga kualitas udara di Way Kanan tetap sehat. “Mengingat keberlangsungan kegiatan itu bergantung juga pada partisipasi aktif masyarakat dari berbagai komunitas, saya juga mengharapkan kepada dunia usaha dan masyarakat silakan aktif mencermati dan menangkap peluang untuk menumbuhkan potensi ekonomi kreatif dari kegiatan Car Free Day," tutupnya. (Sandi)

TANGGAMUS

Dana Bagi Hasil untuk Tanggamus Mulai Dicairkan Tanggamus (Kupas Tuntas) PEMERINTAH Provinsi Lampung mulai mencairkan pembayaran Dana Bagi Hasil (DBH) untuk Kabupaten Tanggamus. Berdasarkan data dari Badan Pengelola Keuangan Daerah (BPKD), Dana Bagi Hasil yang telah diterima kabupaten Tanggamus hingga Juni 2019 ini antara lain Pajak Cukai Rokok sebesar Rp9.578.705.054, dan dana bagi hasil triwulan ke I Pajak Daerah sejumlah Rp11.289.029.546. Sekkab Tanggamus Hamid H Lubis ketika dikonfirmasi mengatakan, pembayaran Dana Bagi Hasil untuk Kabupaten/Kota memang menjadi prioritas Gubernur dan Wakil Gubernur Lampung, yaitu Arinal dan Chusnunia. “Dimana saat rapat koordinasi pasca Halal Bihalal Hari Raya Idul Fitri beberapa waktu lalu, Gubernur Arinal Djunaidi menyampaikan Pemprov akan memprioritaskan serta mengutamakan pembayaran dana bagi hasil bagi kabupaten/kota,” terang Hamid H Lubis, Minggu (30/6). Hamid Lubis mengata kan, DBH ini memang sudah menjadi warisan utang dari pemerintahan yang sebelumnya. Pihaknya mengakui setiap tahun ada cicilan dari pihak pemprov namun masih jauh dari anggaran yang tersisa. Sementara DBH ini merupakan salah satu anggaran pendapatan daerah dan masuk dalam APBD. Dengan demikian ada proyeksi pembangunan yang akan memanfaatkan dana tersebut. Apalagi saat ini Pemkab Tang-

gamus tengah fokus untuk membangun infrastruktur. Berkenaan dengan infrastruktur jalan, Pemkab Tanggamus telah membuat usulan perbaikan jalan milik provinsi di kabupaten ini. Di antaranya jalan provinsi dari Kecamatan Pulau Panggung, Ulubelu hingga ke perbatasan Lampung Barat. Kemudian jalan menuju Kecamatan Kelumbayan yang hingga saat ini perbaikannya belum tuntas. “Tentunya semua pemerintah kabupaten/kota berharap agar kondisi jalannya mulus. Semoga hal ini menjadi pertimbangan pemprov supaya dijadikan prioritas ke depan," kata Sekda. Terpisah, Gubernur Lampung Arinal Djunaidi juga meminta Pj Sekda Provinsi Lampung yang baru, Fahrizal Darminto agar fokus untuk melunasi semua utang DBH kepada 15 kabupaten/kota se-Lampung. Pj. Sekda juga diminta melakukan penghematan belanja dan berkoordinasi dengan seluruh dinas dan badan untuk penyelesaian utang DBH. “Saya akan berusaha tepat waktu dalam pembayaran dana bagi hasil provinsi kepada kabupaten/kota. Untuk itu diharapkan Pj. Sekda untuk terus meningkatkan kinerja, agar berbagai agenda pemba ngunan dapat berjalan semaksimal mungkin,” kata Arinal, Jumat (28/6) lalu. Diketahui, Utang DBH kepada kabupaten/Kota, berdasarkan LHP Badan Pemeriksa Keuangan RI atas LKPD Provinsi Lampung TA 2018, Pemerintah Provinsi Lampung memiliki kewajiban DBH sebesar Rp704.146.647.447. (Rdr/Red)

Pasokan Minim, Harga Sayur Merangkak Naik HARGA NAIK – PARA pedagang sayuran di pasar Tradisional Kotaagung Tanggamus menjual dagangannya. Saat ini harga sayuran terus merangkak naik karena pasokan sayur menipis. Foto : Ist

Harga komoditas sayur mayur di pasar Kotaagung dan Gisting Tanggamus terus merangkak naik. Kenaikan harga ini terus terjadi pasca Idul Fitri hingga minggu terakhir Juni. Kenaikan tersebut ada yang hingga 100 persen dan sangat memberatkan warga maupun pedagang. Tanggamus (Kupas Tuntas) SEPERTI pengakuan Barudin, pedagang sayur keliling di Kotaagung Timur. Ia menuturkan kenaikan tersebut sudah berlangsung sejak usai Lebaran 2019 hingga saat ini. “Pasokan sayur tidak banyak, kemungkinan belum banyak yang ke ladang setelah Lebaran. Belum lagi cuaca saat ini mulai kemarau," katanya, Minggu (30/6). Menurutnya, kenaikan harga berlaku untuk sayuran jenis

sayur dan bumbu, seperti sawi pahit, sawi putih, kol, tomat, kentang, buncis, bawang daun, cabai rawit, dan cabai merah. “Karena stok di pasar terbatas, saya terpaksa mencari langsung ke petani dengan datang ke ladang dan rumah mereka. Dan di tingkat petani saja sudah mahal," ujarnya. Di tingkat petani, harga kol sudah Rp6 ribu/kg. Jika sudah di pasar sudah Rp8 ribu/kg. Sementara sawi putih dan sawi pahit juga di petaninya sudah Rp6 ribu/kg. Wati (30), pedagang sayu-

ran di pasar tradisional Gisting mengatakan kenaikan harga sayur berdampak pada menurunnya minat pembeli. Ia menuturkan, harga sayuran yang mengalami kenaikan seperti wortel. Harga wortel naik dari Rp8 ribu per kg menjadi Rp12 ribu/kg. Selain itu harga buncis Rp12 ribu/kg, padahal sebelumnya hanya Rp5 ribu/kg. Kenaikan juga terjadi pada sawi putih dan sawi pahit yang masingmasing Rp10 ribu/kg, padahal sebelumnya Rp4 ribu/kg. “Cabai merah juga naik dari Rp40 ribu menjadi Rp55 ribu sampai Rp60 ribu per kg. Cabai rawit juga saat ini dikisaran Rp60 ribu per kg. Jadi yang ngeluh karena harga sayur mayur ini bukan cuma pembeli saja, tapi juga pedagang," katanya.

Sementara, Santi (34), pedagang sayur mayur di Pasar Kotaagung mengatakan, minimnya stok dan gagal panen akibat cuaca ekstrem yang menimpa sejumlah wilayah penghasil sayur mayur. Hal ini membuat harga merangkak naik disertai pemakaian tinggi selama musim hajatan pasca Lebaran. “Sehabis Lebaran ini banyak permintaan sayur mayur untuk hajatan. Ini juga penyebab mahalnya harga sayur di pasar," ujar dia. Akibat tingginya harga komoditas tersebut, para penjual kerap mendapatkan protes dari pembeli. Sebab kenaikan tersebut memberatkan mereka. “Komplain pasti. Bahkan pembeli minta kalau harganya bisa normal kembali," ungkapnya. (Sayuti)


Senin, 1 Juli 2019

SAMBUNGAN

MUI Apresiasi Sikap Kenegarawanan Prabowo-Sandiaga Jakarta (Kupas Tuntas) MAJELIS Ulama Indonesia memberikan apresiasi dan penghargaan kepada Prabowo Subianto dan Sandiaga Salahudin Uno yang telah menerima keputusan Mahkamah Konstitusi dan k e t e t a p a n K o m i s i P em i lihan Umum terkait hasil pilpres 2019 dengan ikhlas dan legawa. "Kami sampaikan penghargaan yang setinggitingginya atas sikap kenegarawanannya demi ke-

maslahatan bangsa dan negara," kata Wakil Ketua MUI, Zainut Tauhid Sa'adi, Minggu (30/6). Lebih lanjut Zainut berharap sikap kenegarawanan tersebut ditindaklanjuti dengan membangun komunikasi, dialog, dan silaturahmi. Khususnya dengan tokoh-tokoh bangsa lainnya dalam rangka rekonsiliasi nasional. "Guna merajut kembali persaudaraan hakiki demi terwujudnya keutuhan dan kesatuan bangsa," katanya. Di sisi lain, hingga saat ini belum dapat dipastikan

Istri ... dalam jurang yang berada di sisi kiri jalan. "Jurang yang dilihat dari arah Ulubelu menuju Pulaupanggung itu berada di sisi kiri jalan dengan kedalaman sekitar 100 meter lebih," terangnya. "Selain keduanya meninggal dunia, kendaraan Isuzu Panther mengalami rusak parah dengan estimasi kerugian Rp50 juta," katanya. Kapospol Ulubelu Brigadir M. Manurung menambahkan, jenazah korban Sunarsih telah dimakamkan di Pekon Ngarip, Kecamatan Ulubelu

Dari Hal 1

sekitar pukul 12.30 WIB. Sementara Rudi Hartono dibawa keluarganya ke PT Indo Lampung Perkasa guna proses pemakaman. Ia menambahkan, kedua korban sehari-hari bekerja sebagai petani dan membuka usaha warung di atas tanjakan ABRI. Di atas tanjakan tersebut terdapat lokasi yang resprentatif sebagai tempat beristrahat bagi pengguna jalan yang hendak menuju Pekon Penantian maupun sebaliknya. Pasangan suami istri tersebut, lanjut Brigpol Manu-

Pemprov ... nan Daerah (Bappeda) Provinsi Lampung Herlina Warganegara, rencana pembangunan TPA regional sudah disampaikan ke pemerintah pusat. Saat ini, pemerintah pusat sedang menunggu kesepakatan antar pengguna. "Ini diminta pemerintah pusat bahwa untuk dibuat salah satu usulan itu adalah kesepakatan antar pengguna," kata Herlina, Minggu (30/6). Dia menjelaskan, TPA regional tersebut nantinya akan mencakup empat kabupaten/ kota di Provinsi Lampung, yakni Kota Bandar Lampung, Pesawaran, Lampung Selatan dan Metro.

Ia mengaku, sudah mendapatkan lahan untuk pembangunan TPA regional yang berada di Lahan Register 40 Gedungwani Lampung Selatan seluas sekitar 20 hektare. "Sudah kita carikan lahan yang kira-kira bisa. Rencananya di Gedungwani, perbatasan dengan Kotabaru Lampung Selatan," tuturnya. Dia menambahkan, di TPA tersebut nantinya juga akan dibangun pabrik pengolahan sampah menjadi energi listrik dan ruang terbuka hijau. "Jadi nanti itu ada pabriknya juga, terus kita berikan ruang untuk ditanami pohonpohon. Supaya menyerap

polusi dan tidak mengganggu," jelasnya. Meski demikian, dia menyatakan masih akan dilakukan pembahasan terlebih dahulu dengan sekretaris kabupaten/kota terkait rencana tersebut. "Rencananya Jumat nanti kita mau rapat dengan kabupaten/kota terlibat untuk kesepakatannya," ujarnya. Terkait biaya, dia menerangkan pembangunan tersebut menggunakan anggaran pendapatan dan belanja negara (APBN). "Tapi tidak tahu sih berapa anggarannya, karena mereka yang menyiapkan," imbuhnya. (Erik) Dari Hal 1

ngan," ujarnya. Ryamizard menambahkan, bangsa ini bisa maju dan kuat ketika rakyatnya bersatu. Karenanya, ia mengingatkan kepada seluruh elemen masyarakat untuk membangun semangat kekeluargaan dan tidak saling terpisahkan. "Banyak negara lain yang takjub dengan Indonesia. Karena meski memiliki keanekaragaman suku, agama, dan ras, bangsa Indonesia mampu menjaga persatuan dan kesatuannya. Menjaga semangat toleransi dan kekeluargaan," imbuh Ryamizard. “Karenanya, banyak ne-

Setop ... kaian kendaraan pribadi bisa dikurangi, guna menghemat pemakaian BBM serta terjadinya polusi udara. Perlahan namun pasti, Terminal Rajabasa saat ini sudah jauh lebih baik dibandingkan lima atau 10 tahun ke belakang. Saat itu sempat berkembang rumor bahwa jika tiba di Terminal Rajabasa pada malam hari tidak aman. Hal itu terjadi akibat maraknya aksi penjambretan dan tindak pidana lainnya terhadap penumpang yang baru tiba dari luar kota. Namun kini perlahan namun pasti keberadaan Terminal Rajabasa jauh lebih aman. Namun masih ada satu hal yang patut menjadi perhatian, terkait masih adanya kendaraan tak laik jalan yang masih beroperasi di Terminal

rung, telah memiliki tiga anak. Anak pertamanya merupakan pengantin baru, dan dua anak lainnya masih bersekolah tingkat SD. "Anak pertama laki-laki baru menikah, yang kedua perempuan kelas 5 SD dan yang ketiga laki-laki kelas 2 SD," ujarnya. Brigpol Manurung menambahkan, saat kecela kaan kedua korban hendak membawa perlengkapan dapur dari warungnya yang akan dibawa ke rumahnya di Dusun Sidorejo, Pekon Ngarip. (Sayuti) Dari Hal 1

Ryamizard ... "Bayangkan saja, (masyarakat) Lampung ini hanya ada 15 persen, tapi kita hidup toleran dengan yang lainlainnya. Itu artinya, semua bisa hidup berdampingan, Lampung proyek miniatur harmonis," tegasnya. Purnawirawan TNI bintang empat itu juga mengajak masyarakat untuk bersatu dan tidak ada lagi pengkotakkotakan antara pendukung 01 dan 02. Ia mengatakan, yang ada kini semua mayarakat menjaga persatuan Indonesia. "Tidak ada lagi 01 dan 02. yang mau kosong-kosongan lima tahun lagi. Tidak usah lagi meributkan itu, kampu-

kapan Prabowo dan San diaga akan bertemu dengan Joko Widodo dan Ma'ruf Amin. Dalam pidatonya saat ditetapkan sebagai presiden terpilih, Jokowi mengajak Prabowo dan San diaga untuk berkerja sama membangun negara. "Saya mengajak Pak Prabowo Subianto dan Sandiaga Uno untuk bersama-sama membangun negara ini," kata Jokowi dalam pidatonya di rapat pleno terbuka penetapan pasangan calon presiden-wakil presiden terpilih Pemilu 2019 di gedung KPU, kemarin. (Tmp)

gara lain yang ingin belajar dari Indonesia. Kita patut bangga. Kita memiliki Pancasila sebagai dasar negara yang menjadi pemersatu,” imbuhnya. tambahnya. Pada acara halalbihalal masyarakat adat di Lampung Selatan itu juga diisi deklarasi terhadap TNI dan Polri dalam menciptakan situasi aman, damai, kondusif, serta setia kepada NKRI. Turut hadir Kapolda Lampung Irjen Pol Purwadi Arianto, masyarakat adat di Lampung Selatan, jajaran Forkopimda Lampung Selatan dan beberapa pihak terkait. (Dirsah/Edu) Dari Hal 1

Rajabasa. Tentu saja ini harus menjadi atensi khusus, agar kedepan kendaraan seperti ini tidak beroperasi lagi. Hal ini pulalah yang ditekankan Menteri Perhubungan Budi Karya Sumadi saat meninjau Terminal Rajabasa pada Minggu (30/6), agar kedepan mobil tak laik jalan tidak bisa lagi masuk terminal. Tujuannya semata-mata tentu untuk menjaga keamanan dan kenyamanan penumpang. Sehingga penumpang bisa aman dan nyaman selama dalam perjalanan hingga sampai tujuan. Kebijakan Menhub yang akan merevitalisasi Terminal Rajabasa lebih aman dan nyaman akan sia-sia, jika moda transportasi yang beroperasi masih jauh dari harapan. Namun, pemerintah juga

harus memberikan solusi bagi perusahaan-perusahaan transportasi, agar usaha mereka tetap bisa terus berjalan ketika bus yang tak laik jalan sudah “dimuseumkan”. Organda Lampung sangat berharap Pemda bisa membantu akses para pengusaha transportasi darat untuk mendapatkan layanan kredit dari bank guna pengadaan armada baru. Dengan demikian, pengusaha transportasi bisa menyediakan angkutan yang lebih laik dan bisa memberikan rasa aman dan nyaman bagi penumpangnya. Sehingga, keberadaan berbagai fasilitas Terminal Rajabasa yang sudah moderen nantinya, bisa didukung dengan keberadaan armada yang juga laik jalan. (**)

Perseru ... Pertandingan berjalan seru sejak ditiup peluit babak pertama pada pukul 19.30 WIB. Para pemain Perseru Badak Lampung FC harus bekerja ekstra keras untuk mengimbangi permainan bertabur tim bintang sekaligus pemuncak klasemen Bali United. Terlalu asik menyerang, justru tim Perseru Badak Lampung harus kehilangan seorang pemain akibat diganjar kartu merah oleh wasit Hamim Tohari yang berasal dari Jawa Timur. Pemain Perseru Badak lampung FC Miftah Anwar Sani bernomor punggung 14 dianggap telah melakukan tekling keras terhadap pemain lawan. Miftah harus rela keluar dari lapangan pertandingan pada menit ke-15. Sejak itulah, tim Bali United langsung menguasai pertandingan. Terbukti, pada menit ke-32 penjaga gawang Perseru Badak Lampung, Daryono, harus memungut bola dari dalam gawang sendiri setelah tidak mampu menahan sundulan pemain Bali United bernomor punggung 9 Ilija Spasojevic. Mendapat keunggulan satu gol, para pemain Bali United makin intens meningkatkan penyerangan. Namun hingga babak pertama berakhir skor masih belum berubah 0-1 untuk Bali United. Memasuki babak kedua, para pemain Bali United makin meningkatkan pe ny erangan ke area per -

Dari Hal 1

tahanan Perseru Badak Lampung. Serangan lawan cukup efektif, hingga membuahkan gol kedua ke gawang Perseru Badak Lampung pada menit ke-67. Kali ini gol dicetak oleh pemain Bali United bernomor punggung 43 Wilian Silva Costa Pacheco melalui sundulan memanfaatkan tendangan sudut. Selang satu menit kemudian, kembali penjaga gawang Daryono harus memungut bola dari gawangnya. Gol Ketiga Bali United hasil tendangan jarah jauh dari luar kotak pinalti pemain bernomor 7 Antonius Johannes Melvin Platje, yang meluncur mulus ke gawang Perseru Badak Lampung. Skor pertandingan tidak berubah sampai wasit meniup peluit panjang tanda berakhirnya pertandingan. Dengan hasil ini, Perseru Badak Lampung FC belum mampu memetik poin dari dua kali pertandingan kandang. Dalam konferensi pers usai pertandingan, Pelatih Bali United Alessandro Stefano Cugurra Rodrigues menyatakan, pada menit-menit awal mampu mengontrol permainan sebelum terjadinya pelanggaran yang dilakukan pemain erseru Badak Lampung FC. "Saya pikir kita main bagus hari ini, didukung dengan lapangan juga bagus, sehingga kita bisa melakukan pasing-pasing yang bagus, saya rasa kita bermain dengan bagus," ungkapnya.

Menhub ... Dia mengatakan, perbaikan terminal akan dimulai pada awal tahun 2020 dan ditargetkan selesai pada November tahun itu pula. Untuk pengerjaannya, pihaknya akan membuka tender yang diharapkan pihak swasta di Lampung bisa ikut serta. "Jadi kita tenderkan. Kita minta swasta dari Lampung yang mengerjakannya, supaya distribusi pekerjaan ini tidak terpusat di Jakarta saja, jadi siapkan kontraktor Lampung yang bagus supaya hasinya bagus," pesan Menhub. Menhub menambahkan, Pemerintah Provinsi Lampung juga berencana bakal membangun mal pelayanan terpadu di Terminal Rajabasa. "Gubernur Lampung juga berencana memusatkan pelayanan di sini (Terminal Rajabasa) dengan membangun mal pelayanan terpadu, sehingga masyarakat bisa menunggu pelayanan, setelah itu bisa naik bus," ujarnya. Menurut Budi, suatu saat nanti masyarakat akan meninggalkan kendaraan pribadi dan beralih ke transportasi massa. Sehingga, pihaknya mau akhir 2020 Terminal Rajabasa sudah bagus. Sementara Kepala Subdirektorat Terminal Angkutan Jalan Direktorat Prasarana Perhubungan Darat Ahmadi ZB memaparkan, dana yang digelontorkan Rp 40 miliar dari APBN ini akan banyak digunakan untuk pembangunan ruang tunggu komersial yang diprediksi mencapai Rp4,5 miliar. "Kemudian yang banyak memakan anggaran lagi yaitu untuk pembangunan gedung AKDP (antar kota dalam provinsi), gedung AKAP (antar kota antar provinsi), ruang tunggu steril, kedatangan dan keberangkatan, area parkir, dan perbaikan beberapa drainase. Di sini (Terminal Rajabasa) kalau hujan sering terjadi banjir, sehingga drainasenya akan kami perbaiki dengan anggaran hampir Rp4 miliar," papar Ahmadi. Ditambahkan Direktur Jenderal Perhubungan Darat (Dirjen Hubdat) Budi Setiyadi, nantinya dalam perbaikan terminal juga akan dibangun ruangan semacam café, untuk mengajak UMKM (usaha mikro, kecil dan menengah)

9

Alesandro juga mengatakan, dengan hasil 3-0 ini merupakan sesuai dengan target yang ingin dicapai pada pertandingan kali ini. Karena ini dapat menjadi modal yang baik untuk petandingan selanjutnya dan membuat tim menjadi lebih percaya diri. "Terkait kartu merah yang didapat tim Badak Lampung, itu sudah sesuai dengan regulasi, karena ini pemain tim kami adalah pemain terakhir, jadi semua wasit harus berani untuk mengeluarkan tindakan tersebut," ungkapnya. Sementara pelatih Perseru Badak Lampung FC Jan Saragih mengungkapkan, pihaknya meminta maaf kepada seluruh masyarakat Lampung karena harus menelan hasil yang kurang bagus. Menurutnya, pemain sudah berusaha semaksimal mungkin dan pada menit awal pemain masih bisa mengimbangi permainan Bali United. "Kinerja dan keinginan para pembain pasti ingin unggul, namun Bali United mampu mengambil keuntungan dari kurangnya pemain kita. Kedepan, kita akan terus berusaha lakukan yang lebih baik. Defensif juga harus lebih tenang baik pemain belakang maupun penyerangan harus bisa tenang. Saya juga berharap, masyarakat Lampung harus selalu mensupport kepada seluruh pemain dan saya kira meraka punya hal itu," tandasnya. (Sule) Dari Hal 1

untuk mengisi dan menjajakan hasil produksinya. Gubernur Lampung Arinal Djunaidi pun meyakini pada akhir 2020 Terminal Rajabasa sudah memiliki fasilitas layaknya bandara. "Ini tidak mudah. Tapi dikerjakan bersama-sama, insha Allah 2020 akhir bisa kita lihat (Terminal) Rajabasa kayak bandara," ungkapnya. Menanggapi permintaan Menhub agar tak ada lagi kendaraan jelak asuk Terminal Rajabasa, Ketua Organisasi Angkutan Darat (Organda) Provinsi Lampung I Ketut Pasek mengatakan, Gubernur Lampung Arinal Djunaidi sudah berjanji akan membantu para perusahaan transportasi darat di Lampung untuk referensi kredit unit bus baru melalui bank. "Pak Gubernur dalam waktu dekat akan mengundang pimpinan perusahaan transportasi se-Provinsi Lampung, kita diajak diskusi. Salah satu solusi yang beliau tawarkan begitu. Memang selama ini pengusaha berkeluh kesah tentang masalah pembiayaan unit bus baru. Ternyata ada solusinya, Pak Gubernur akan membantu referensi kredit di bank," kata Ketut, kemarin. Ditanya berapa besar anggaran dan banyaknya unit bus yang ditawarkan untuk dikreditkan, ia mengaku sejauh ini belum ada pembahasan lebih jauh bersama Gubernur Lampung Arinal Djunaidi. Dia mengungkapkan, kondisi bus yang laik beroperasi di Terminal Rajabasa setiap tahun jumlahnya mengalami pengurangan, karena kendaraan yang sudah tak laik jalan akan dilarang beroperasi. "Kendaraan yang tak laik jalan itu masih ada, cuma berapa besarnya kami belum tahu. Dari 30 perusahaan transportasi darat di Lampung, pasti ada yang masih mengoperasikan bus tak laik jalan. Makanya kita bekerjasama dengan Dishub. Bila perlu kan ada penalti buat mereka karena ini bicara keselamatan," saran dia. Kereta Babaranjang Dilarang Masuk Balam Selain merevitalisasi Terminal Rajabasa, Kementerian Perhubungan juga akan

membangun jalur longcut kereta api dari Tarahan menuju Tegineneng. Jalur longcut ini dibangun untuk memecahkan masalah kemacetan di Kota Bandar Lampung (Balam) akibat adanya kereta api babaranjang. Dengan menggandeng perusahaan swasta dan BUMN untuk pendanaan pembangunan longcut kereta api, Kementerian Perhubungan menargetkan jalur ini rampung pada tahun 2022 mendatang. Menhub Budi Karya Sumadi menjelaskan, selama ini banyak angkutan kereta api baik pertanian maupun batu bara ditumpukan ke Lampung.Akibatnya, terjadi kemacetan saat kereta babaranjang melintas lantaran gerbongnya yang sangat banyak. "Kami ingin membuat satu peta. Jadi kami tadi naik helikopter bukan untuk gaya-gayaan. Tapi, kami mantau jalur (longcut) dari Tegineneng sampai Tarahan, menyusuri dari Bakauheni," terang Budi. Menurut Budi, nantinya jalur angkutan kereta api yang memuat batu bara, karet, dan produk pertanian lainnya akan dipindahkan ke jalur longcut ini. "Bahkan kereta (komersial) jangka panjang (akan) lewat (sini), sehingga Bandar Lampung tidak dibebani angkutan ini. Kemacetan terhindar dan nantinya (kereta) langsung ke Panjang," katanya. Budi mengatakan, pembangunan jalur kereta ini akan menelan dana Rp 2 triliun hingga Rp 3 triliun. "Jadi saya minta membuat konsep bagus ke Dirut PT PII (Penjamin Infrastruktur Indonesia) sehingga bisa (dibangun) jalan (kereta api) 40 kilometer," paparnya. Ia menambahkan, Gubernur Lampung Arinal Djunaidi bersama Kementerian Keuangan melakukan pembebasan lahan untuk mengundang swasta dalam membangun longcut. Budi menyadari, proyek longcut ini akan memakan waktu lama. Seperti studi kelayakan selama enam bulan dan tender enam bulan. Sehingga, ia menargetkan tahun 2022 akhir sudah tidak ada kemacetan lagi di Bandar Lampung. (Erik/TrbL)


10

Senin, 1 Juli 2019

SELEBRITI

Bebas, Vanessa Angel Sapa Warganet di Instagram

Vanessa Angel

Vanessa Angel telah menghirup udara segar pada Minggu (30/6). Dia pun langsung menyapa para penggemarnya lewat Insta Story miliknya beberapa jam lalu sambil mengupload wajah bahagianya sudah bebas dari rutan. KUPAS TUNTAS JAKARTA - "WELL, hello," sapa Vanessa. Dalam postingan itu Vanessa kini diketahui masih berada di Surabaya, Jawa Timur. Postingan itu langsung diunggah kembali oleh beberapa akun gosip. Tak sedikit yang ikut

Gisel: Cek Kolom Komentar Horornya Minta Ampun KUPAS TUNTAS JAKARTA - GISELLA Anastasia sampai saat ini masih jadi sasaran julid warganet yang tak senang melihat hubungan dirinya dengan Wijaya Saputra. Gisel disebut terlalu cepat move on pascabercerai dari Gading Marten. Karena kerap dihujat belakangan ini, Gisel bahkan mengumpamakan

SEWA TEMPAT ACARA BAGAS RAYA LAMPUNG menyewa- kan tempat untuk acara : a. Pesta pernikahan Adat/Nasional, b. Resepsi pernikahan, c.Perayaan Ulang Tahun/Khitanan, d. Seminar/Reuni/ Loka Karya, e. Perayaan Hari Raya, f. Dan acara – acara lainnya. Jl. Soekarno Hatta Way Dadi, Sukarame Bandar Lampung, tlp 0721 782223, 3541919. Fax 0721 785229. Untuk info lengkap hub. Lim Sriyani 081279165253

DIJUAL DIJUALcepatsebidangTanahLebar52 meter Panjang 70 meter di Seputaran Terminal Menggala Lingkungan Gambar Gunung Sakti Kelurahan MenggalaSelatanKecamatanMenggala KabupatenTulangBawangatautepatdi samping Hotel Sarbini, Sangat cocok untuk mengembangkan usaha anda. Hubungi Yuni Tarmisi : 081294478630

SANGGAR BUNGA TERIMA PESANAN BUNGA PAPAN UCAPAN KECIL MAUPUN BESAR, SEDIA PARTAI BESAR. HUB: 0852 7971 4488.

Hotman Paris Ragukan Berlian 30 Karat Milik Barbie Kumalasari

kolom komentar di Instagram miliknya sangat horor seseram film Anabelle. Hal itu dicurhatkan Gisel via Insta Storynya, Sabtu (29/6). “Cek kolom komentar di saatsaat sekarang itu horornya minta ampun,” tulis Gisel. Gara-gara itu pula, ibu satu anak ini memilih untuk jarang membaca kolom komentar. “Aku pikir enggak perlu ngumumin, tapi ternyata ribut juga jadi bahan celaan. Jadi sekalian aku umumin yak sementara sampai waktu yang tidak ditentukan aku akan mempergunakan IG aku sebaik dan semenyenangkan mungkin, namun akan sangat jarang banget cek kolom komentar,” bebernya Kepada sahabatnya yang biasa komen di kolom komentar, Gisel menyarankan supaya berkomunikasi langsung via WhatsApp. “Jadi buat teman dan kerabat seperti biasa langsung DM dan WA ajah kesayangan aku semua,” tandas Gisel. (Jpnn)

JASA KAMI melayani jasa penyusunan dokumen UKL, UPL, Pelaporan Semesteran Implementasi UKL, UPL. Hubungi CV. A b a d i Konsultan. Tlp (0725) 42128 atau Bapak Kelik 0823 06533871.

Hotman Paris Hutapea

KUPAS TUNTAS JAKARTA - HOTMAN Paris Hutapea tampaknya masih penasaran dengan keaslian berlian 30 karat milik Barbie Kumalasari. Meski tak menyebut nama

KOST-KOSTANhrian/minggu/Bln,Fas: AC,TV,Kmrmandididalam,ParkirLuas &Aman.Hub.085384565777.Jln.P.Antasari No.171B.Lampung,HrgMulai100rb/Hari. TERIMA KOS/KONTRAKAN, P/ W, bln/thn, termasuk air, lok. dkt pertokoan &Jln Protokol, Fas : Air S.bor grtis, KM dalam, Lstrik Pulsa, Dapur, Tmpt Jemuran Msng”, Prkir Luas & Aman. Hub: PONDOK AIMAR JL.Raja Ratu, No.10, Lab. Ratu. CO Pemilik : 0853 8019 4555 / 0822 8037 6456 / 0853 6961 3489.

KUPAS TUNTAS JAKARTA - KEBAHAGIAAN tengah meliputi rumah tangga Ammar Zoni dan Irish Bella. Sang istri yang tengah hamil ternyata mengandung bayi kembar. Kabar bahagia tersebut disampaikan Ammar Zoni dan Irish Bella lewat vlog terbaru di Aish TV. Mereka membagikan momen saat diperiksa oleh dokter kandungan. "Dan lihat this is our baby, twins alhamdulillah. Ya Allah

PERLENGKAPAN LAB "ANIMO CHEMICAL & LAB": men jual bahan kimia industri dan labora torium, serta menj ual perlengkapan safety. hrga terjangkau jln pemuda 126 depan chandra. Hub: 08127289997.

DIKONTRAKKAN Perum Palem Asri Way Kandis 1, 2, 3 Kemiling, Labuhan Dalam, Kedamaian, Tirtayasa, Kali anda, Metro, Natar. Hub NoTlpKantor(0721)486313/BapakBoy :085269222797/Bapak Ari:085208466595.

JUAL RUMAH RUMAH Dijual Cepat , Jl Raya Pagelaran No 369, Kab Pringsewu, pinggir jalan besar sebelum pasar, Lt. 2000 m Lb. 300 m, siap huni, bisa usaha, halaman luas, 2,2 M. Hub pemilik 085269692909,081272193361,0811919121 PENGISIAN RACUN API

HOTEL HOTEL LUSY Jln. Diponegoro Nomor 186 Bandarlampung 100-200 Ribu. Free Wifi. Hubungi : 0721-471020

Barbie dalam sindirannya di media sosial, namun Hotman sempat tak percaya bahwa berlian itu asli. “Aku bingung, istri konglomerat di Jakarta, berliannya hanya 20 karat, aku pena-

saran. Cewek-cewek biasa ngaku punya berlian 30 karat,” ujarnya di Channel YouTube Hotman Paris Official. Dia kemudian, menyindir istri Galih Ginanjar itu bahwa jika ada seorang cewek yang punya berlian seberat itu, harusnya punya lelaki yang luar biasa juga. “Kalau ada berlian 30 karat harus pacarnya seganteng David Beckham, Brad Pitt, minimal seganteng Hotman Paris,” papar Hotman. Bahkan, pengacara kondang ini menggelar sayembara untuk menjawab rasa penasarannya tentang keaslian berlian milik Barbie.

“Bagi wanita Indonesia yang punya berlian 30 karat terkait kasus Fairuz, mari kita ramai tes itu berlian di toko berlian di Kelapa Gading,” ungkapnya. Tak tanggung-tanggung, Hotman siap minta maaf jika dia salah prediksi. “Kalau memang itu benar berlian berkelas saya minta maaf. Saya akan menyembah dan meminta maaf di depan semua orang,” tegasnya. “Dan, saya akan cari nomor telepon Brad Pitt dan David Beckham, seperti itulah kau pantas (punya pasangan) kalau punya berlian 30 karat,” tandas Hotman. (Jpnn)

Irish Bella Hamil Anak Kembar, Ammar Zoni Bersorak

RUMAH KONTRAKAN KOST-KOSAN

senang melihat perubahan mantan kekasih Dwi Andika itu. Terlihat wajah Vanessa lebih bahagia dan tidak kuyu. Banyak yang mengucapkan selamat datang dan beberapa yang mengingatkan supaya lebih berhatihati dalam bergaul. "Setiap orang punya masa lalu yang suram,

setiap orang juga berhak menjadi lebih baik. Jangan pada nyinyir, kita doakan semoga segera mendapat hidayah," ucap meme_aqilla. Meski begitu, ada juga netizen yang masih nyinyir terkait kasus dirinya yang tersandung prostitusi online. "Banyak diundang ke acara talkshow nih pasti," ujar Paramita. "Emang gak ada malunya orang zaman sekarang ya, baru bebas dari penjara karena perbuatannya sendiri udah say hello," cibir Qolbi_jewelry. (Jpnn)

CAHAYA ABADI, men jual berbagai apar+ pengisian ulang. Jl. Yos Sudarso 138 C (DpnRS BudiMedika) Hb. 0851 07520099/081278001238

subhanallah. We have baby twins," kata Ammar Zoni. Irish Bella tampak begitu bahagia saat mengetahui tengah hamil bayi kembar. Dia lantas mendapat sebuah ciuman dari Ammar Zoni yang bersorak kesenangan. Sebelumnya, Irish Bella telah mengumumkan kabar kehamilan pada Mei 2019 lalu. Baginya, janin yang kini dikandungnya adalah kado terindah untuk pernikahannya dengan Ammar Zoni. Ammar Zoni dan Irish

KOPERASI KOPERASISIMPANPINJAMMAK MUR MANDIRI. Anda Seorang karyawan PT butuh uang mendadak? Segera hubungi kami!! Syarat lengkap langsung Cair!! 1. SK Karyawan (Tetap/Kotrak), 2. Kartu Jamsostek + Saldo jamsostek. 3. Buku tabungan gaji+ATM. 4. Ijazah Terakhir+Slip Gaji. 5. Fotocopy KTP dan KK. Jl Raya Hajumena, No.28 Natar, Lamsel (Samping Yamaha). 07215613282.

MUSIK SINARTA Musik perni kahan, Saur matua, Orgen Tunggal, Pesta Bonataon, Dalam dan Luar Kota. Hubungin segera: 085216105475. Drs. Edison E. Sinurat.

KOLAM CV.LAMPUNG POOL kolam renang special pembuatan kolam renang atau waterboom, www. lampungpool .multi ply.com Hub: 0813 69144878, Pin BB : 21810105.

Ammar Zoni dan Irish Bella

Bella menikah pada 28 April 2019 lalu. Pernikahan digelar

KOPERASI KOPERASISIMPANPINJAMMAK MURMANDIRI.AndaseorangKarya wan PT butuh uang mendadak? segera hubungi kami !! Syarat Lengkap LangsungCair...!!!1.SKKaryawan(Tetap/ Kontrak) 2. Kartu jamsostek + Saldo Jamsostek3.BukuTabunganGaji+ATM 4.IjazahTerakhir+SlipGaji5.FotoCopy KTPdanKK.Jl.SoekarnoHattaNo.52D SukabumiIndah,Bandarlampung.Telp :0721-709216/081398800360 KOPERASISIMPANPINJAMMAK MUR MANDIRI. Anda seorang Karya wan PT butuh uang mendadak? segera hubungi kami !! Syarat Lengkap Langsung Cair...!!! 1. SK Karyawan (Tetap/Kontrak) 2. Kartu jamsostek + Saldo Jamsostek 3. Buku Tabungan Gaji + ATM 4. Ijazah Terakhir + Slip Gaji 5. Foto Copy KTP dan KK. Jalan Yos Sudarso, No.71 A, Bumi Waras, Telukbetung. Telp: (0721) 5605056, HP: 0813 21214893.

JUAL BELI LOGAM MORAJaya,jualbelilogam,besituadll. Alamat: jln soekarno hatta, srengsem sampingsopjanda.Hubungi:081379933788

di salah satu lokasi outdoor di kawasan Jawa Barat. (Jpnn)


Senin, 1 Juli 2019

EKONOMI

11

Foto: Ist

TERIMA PENGHARGAAN - DIREKTUR Utama Bank Lampung Eria Desomsoni menerima penghargaan sebagai Bank Terbaik 2019 yang diberikan oleh Dr.Antonius Harie P.M., SE.Ak. CA, MBADirektur Eksekutif Kepala Departemen Penelitian dan Pengaturan Perbankan OJK RI.

Bank Lampung Raih Penghargaan Bank Terbaik 2019 Bandar Lampung (Kupas Tuntas) BANK Lampung kembali meraih penghargaan sebagai “Bank Terbaik 2019” untuk kategori BPD Buku I Versi Majalah Investor, di Raflesia Grand Ballroom Balai Kartini Jakarta, Jumat (28/6). Penghargaan ini diberikan kepada Bank yang memiliki performa paling gemilang sepanjang tahun lalu melalui hasil pemeringkatan terhadap 113 Bank yang beroperasional di Indonesia berdasarkan Laporan Keuangan 2018 dan 2017. Bank-bank tersebut mendapat predikat terbaik setelah lolos seleksi pemeringkatan dan terbukti unggul di kelasnya berdasarkan pengelompokan modal inti. Ada tahapan seleksi awal yang disepakati Dewan Juri sebelum bank-bank ini dinyatakan layak ikut pemeringkatan. Poin-poin penting seleksi awal meliputi CAR minimum

10%, tidak mendapat opini disclaimer pada laporan keuangan tahun buku 2018, Giro Wajib Minimum (GWM) tidak kurang dari 8% (±insentif LDR), laba operasional dan laba bersih 2018 positif, aset 2018 untuk bank umum nasional dan BPD minimal Rp 1 triliun, dan tidak terkena sanksi dari otoritas. “Bank-bank yang meraih penghargaan tahun 2019 sudah terseleksi pada kelas masing-masing, beberapa di antaranya mengulang prestasi yang diraih tahun lalu. Sesuai tahapan penjurian, penghargaan diberikan setelah bank-bank ini lolos seleksi awal dan menjadi yang terbaik pada tahap pemeringkatan yang mengacu pada 12 kriteria pemeringkatan yang dirumuskan Dewan Juri,” ujar Komang Darmawan, Pemimpin Redaksi Majalah Investor di Jakarta, Jumat (28/6). Secara umum, menurut Dewan Juri, kinerja bank yang jadi pemenang memang layak mendapat apresiasi. Per-

soalan terkini dari perbankan nasional, menurut Ketua Dewan Juri, Zulkifli Zaini, adalah posisi LDR (loan to deposit ratio) yang cenderung meningkat. “LDR menjadi tantangan perbankan saat ini. Tetapi bank-bank yang berhasil menjadi yang terbaik di kelasnya sudah terseleksi, karena umumnya punya posisi LDR yang cukup baik,” ujar Zulkifli Zaini yang juga Ketua Ikatan Bankir Indonesia. Sementara itu, Direktur Utama Bank Lampung Eria Desomsoni mengucapkan terima kasih atas dukungan dari semua pihak. "Kami tentu merasa bangga, karena kinerja dan inovasi yang telah dilakukan Bank Lampung mendapatkan apresiasi dan ini pasti akan kami jadikan sebagai motivasi untuk selalu memberikan produk dan pelayanan yang lebih baik kepada nasabah Bank Lampung, serta memberikan kontribusi signifikan bagi pertumbuhan ekonomi daerah,” kata dia. (Rls)


Berlangganan & Keluhan Pelanggan Hubungi: 0852 0855 3166

Email kupastuntas7@gmail.com

WWW.KUPASTUNTAS.CO

Rp4000 | SENIN, 1 JULI JUNI 2019 www.kupastuntas.co

kupastv lampung

Penyuap Aspidum Kejati DKI Menyerahkan Diri

DITAHAN KPK – DENGAN tangan diborgol dan mengenakan rompi tahanan KPK, Asisten Pidana Umum (Aspidum) Kejati DKI Jakarta, Agus Winoto, resmi ditahan KPK usai ditetapkan sebagai tersangka kasus dugaan suap, Sabtu (29/6) malam. Foto : Ist

 Alternatif Lampung Jadi Ibu Kota

Tim Relawan Gandeng Tokoh Lampung Provinsi Lampung menjadi salah satu kandidat calon Ibu Kota Negara Indonesia. Itu diketahui dalam dialog nasional Badan Perencanaan Nasional (Bappenas) pada Rabu (26/6) lalu. Bandar Lampung (Kupas Tuntas) SELAIN Lampung, terdapat beberapa nama provinsi lain yang masuk dalam nominasi, yakni Kalimantan Timur, Kalimantan Tengah, dan Sulawesi Selatan. Untuk mewujudkan hal tersebut (Lampung jadi ibu kota negara), Tim Relawan DKI Lampung yang telah dibentuk gencar meminta dukungan kepada kepala daerah dan masyarakat. Menurut Sekretaris Tim Relawan DKI Lampung, Ari Meizari, yang melatarbelakangi Tim Relawan DKI Lampung memperjuangkan Provinsi Lampung menjadi Ibu Kota Negara karena Presiden Jokowi mengumumkan tiga alternatif pulau untuk menjadi Ibu Kota Negara. Salah satunya di Pulau Sumatera yakni, Lampung.

“Dari sana, Tim Relawan melakukan konsolidasi, menggelar pertemuan, serta langkah-langkah. Kita juga minta dukungan dari masyarakat Lampung dan luar Lampung,” ungkapnya, Minggu (30/6). Dikatakan Ari, bahwa Tim Relawan DKI Lampung juga melobi secara formal maupun informal ke pemerintah daerah, beberapa kementerian, maupun tokoh-tokoh nasional. “Alasan kami memperjuangkan Lampung menjadi Ibu Kota Negara karena ini adalah tanggung jawab moral. Sebagai orang Lampung, paling tidak kita melihat ini adalah peluang,” jelasnya. Selain itu, lanjut dia, dengan Lampung menjadi Ibu Kota Negara, banyak aspek yang dapat dipengaruhi. Seperti, aspek ekonomi dan kehidupan. “Masyarakat Lampung juga akan bangga Lampung bisa menjadi Ibu Kota Negara,” bebernya. Ia pun sangat yakin bahwa Presiden RI Jokowi memiliki keyakinan sebab, mampu berpikir logis. “Kalau sudah setuju Kalimantan menjadi Ibu Kota Negara, seharusnya tidak ada wacana ada daerah lain yang menjadi alternatif jadi Ibu Kota Negara,” ujarnya. Dengan demikian, sambungnya, Ia pun memiliki ke-

yakinan kalau tidak mudah memindahkan Ibu Kota Negara ke Kalimantan, karena banyak kendala yang dihadapi. “Seperti, kendala geografis, demografis, sosial, dan budaya, serta pertahanan dan keamanan. Jadi, kami melihat itu, dan kami yakin Lampung punya peluang besar,” imbuhnya. Jika berbicara mengenai bencana, kata Ari, tidak ada satupun daerah yang bebas dari bencana. “Hal yang harus dipilih adalah daerah yang seminimal mungkin ada risiko bencana. Memang di Kalimantan kecil kemungkinan untuk gempa. Tapi di sana, rentan terjadi kebakaran, kebanjiran, dan kekeringan. Kalau di Lampung sendiri masuk dalam lingkaran api. Tapi, itu hanya di sisi barat Lampung. Sementara di sisi timur, relatif aman. Sebagai bukti pada saat letusan Gunung Krakatau, yang terkena hanya Kalianda dan Tarahan,” paparnya. Berdasarkan kajian yang dilakukan Tim Relawan DKI Lampung, lanjut Ari, terdapat 10 lokasi di kawasan timur Lampung. Yakni KPHP Model Gedong Wani yang lokasinya sebagian ada di Lampung Timur, dan sebagian Lampung Selatan. “Lokasi itu memiliki luas 110 ribu hektare.

KPU Tetapkan Jokowi-Ma'ruf Presiden dan Wapres Terpilih Jakarta (Kupas Tuntas) JOKO Widodo ( Jokowi) dan Ma'ruf Amin, akhirnya resmi ditetapkan sebagai presiden dan wakil presiden terpilih. Penetapan tersebut berdasarkan hasil rapat pleno yang digelar Komisi Pemilihan Umum (KPU). Pembacaan penetapan Jokowi-Ma'ruf sebagai presiden-wapres terpilih dibacakan oleh Ketua KPU Arief Budiman di kantornya, Jalan Imam Bonjol, Jakarta Pusat, Minggu (30/6). Jokowi dan Ma'ruf turut hadir dalam pleno terbuka tersebut. Selain Jokowi-Ma'ruf, elite dari Tim Kampanye Nasional

Koalisi Indonesia Kerja turut hadir. Sedangkan, Prabowo Subianto dan Sandiaga Uno yang kalah di Pilpres 2019 tidak hadir dan diwakili saksi kubu 02. Pleno ini digelar tiga hari pasca sidang putusan sengketa Pilpres di Mahkamah Konstitusi (MK). Gugatan yang diajukan Prabowo-Sandi ditolak MK. Dengan demikian, Jokowi akan menjabat sebagai presiden untuk kali kedua. Pelantikan akan dilangsungkan bulan Oktober 2019. Komisoner KPU, Evi Novilda Ginting, membacakan berita acara rapat pleno penetapan capres-cawapres terpilih KPU, yakni Berita Acara Nomor 152/PL.01.9-BA/ 06/KPU/VI/2019 tentang Pe-

netapan Pasangan Claon Presinde dan Wakil Presiden Terpilih dalam Pemilu 2019. "Menetapkan pasangan calon nomor urut 1 saudara Haji Joko Widodo dan Prof Dr KH Ma'ruf Amin dengan perolehan suara sebanyak 85.607.362 suara atau 55,50% dari total suara sah nasional sebagai pasangan calon presiden dan wakil presiden terpilih periode 2019-2024," kata Evi. Keputusan ini mulai berlaku sejak tanggal penetapan. Sementara Ketua KPU, Arief Budiman, menyebutkan, Keputusan KPU RI nomor 1185/PL.01.9_KPT/06/ KPU/VI/2019 tentang Penetapan Pasangan Calon Presiden dan Wakil Presiden Terpilih dalam Pemilu tahun

Dari luas itu, 33 ribu hektare yang kosong. Sisanya sudah dirambah masyarakat. Tapi, itu bisa diminta karena milik pemerintah. Lokasi itu dilintasi jalan tol dan mobilitas bagus,” kata dia. Tim Relawan DKI Lampung, tambah Ari, akan menggandeng seluruh tokoh Lampung maupun dari luar serta media-media karena peran media sangat berpengaruh kepada opini masyarakat. “Jadi, kami harapkan media bisa berikan informasi berimbang, seperti dari pengamat dan pakar yang independen. Dengan informasi itu, masyarakat tahu mana yang lebih tepat menjadi ibu kota negara,” ucapnya. Demi memperjuangkan Lampung agar dilirik menjadi Ibu Kota Negara, kata Ari, memang butuh waktu, pikiran dan tenaga serta biaya. “Kami mendapatkan dana dari swadaya masyarakat. Intinya, kami berharap kedepannya ada pratisipasi dari masyarakat. Karena, ini merupakan tanggung jawab bersama sebagai masyarakat Lampung dan warga negara dari masyarakat. Kalau sampai salah penempatan ibu kota negara, kita sebagai warga negara akan terkena dampaknya,” tandasnya. (Trb) 2019. Keputusan itu menimbang, mengingat, dan memperhatikan keputusan KPU, putusan MK, dan Berita Acara Nomor 152/PL.01.9-BA/06/ KPU/VI/2019 tentang Penetapan Pasangan Calon Presiden dan Wakil Presiden Terpilih dalam Pemilu 2019 tanggal 30 Juni 2019. "Menetapkan pasangan Calon Presiden dan Wakil Presiden Terpilih dalam Pemilihan Presiden dan Wakil Presiden Tahun 2019, Nomor Urut 01, saudara Ir H Joko Widodo dan Saudara Prof Dr HC KH Ma'ruf Amin dengan perolehan suara sebanyak 85.607.362 suara atau 55,50% dari total suara sah nasional sebagai Pasangan Calon Presiden dan Wakil Presiden Terpilih Periode tahun 2019," kata Arief Budiman. "Keputusan ini mulai berlaku pada tanggal ditetapkan, ditetapkan di Jakarta tanggal 30 Juni 2019," pungkasnya. (Dtk)

JAKARTA - TERSANGKA KPK dalam kasus dugaan suap ke Aspidum DKI Jakarta, Agus Winoto, Sendy Perico, menyerahkan diri. Sendy menyerahkan diri ke KPK, Minggu (30/6) siang. “Iya, siang tadi (kemarin) datang ke KPK menyerahkan diri," kata Kabiro Humas KPK, Febri Diansyah, Minggu (30/6). Sendy merupakan pengusaha yang tengah berperkara di Pengadilan Negeri (PN) Jakarta Barat. Sendy melaporkan pihak lain yang menipu dan melarikan uang investasinya senilai Rp11 miliar. Sebelum pembacaan tuntutan, Sendy bersama pengacaranya, Alvin Suherman (AVS), menyiapkan uang untuk diserahkan kepada jaksa penuntut umum (JPU). Uang itu untuk memperberat tuntutan kepada pihak yang menipunya. Namun, dalam perjalanan kasus ini, Sendy dan pihak yang dituntut memutuskan berdamai saat proses persidangan berlangsung. Pada 22 Mei 2019, pihak yang dituntut Sendy meminta agar tuntutannya menjadi satu tahun. “AVS kemudian melakukan pendekatan kepada jaksa penuntut umum melalui seorang perantara. Sang perantara kemudian menginformasikan kepada AVS bahwa rencana tuntutannya adalah dua tahun. AVS kemudian diminta menyiapkan uang Rp200 juta dan dokumen perdamaian jika ingin tuntutannya berkurang menjadi satu tahun," jelas Wakil Ketua KPK, Laode M. Syarif. Sendy dan Alvin menyanggupi permintaan uang tersebut dan akan menyerahkannya pada Jumat (28/6). Uang itu akan diserahkan sebelum tuntutan dibacakan pada Senin (1/6). Singkat cerita, Alvin kemudian menemui Yadi Herdianto sebagai Kasubsi Penuntutan Kejati DKI Jakarta untuk menyerahkan uang diduga berisi uang Rp200 juta dan dokumen perdamaian. Uang itu selanjutnya diserahkan kepada Agus Winoto. "Dari YHE, uang diduga diberikan kepada AWN sebagai Aspidum yang memiliki kewenangan menyetujui rencana penuntutan dalam kasus ini," ujarnya. Disisi lain, Kejaksaan Agung (Kejagung) belum menentukan sanksi untuk aparatnya yang terjaring OTT KPK. “Kita lihat perkembangan dulu. Kita menganut prinsip asas praduga tak bersalah," kata Kepala Pusat Penerangan Hukum (Kapuspenkum) Kejagung, Mukri, Minggu (30/6). Kejagung senantiasa mengedepankan asas praduga tak bersalah. Meski demikian, setiap perkembangan penanganan kasus itu bakal menjadi pertimbangan Kejagung untuk menjatuhkan sanksi yang tepat bagi aparatnya itu. “Akan menjadi pertimbangan pimpinan menentukan sanksi apa yang akan dijatuhkan," kata Mukri. Dia menjelaskan ada Peraturan Pemerintah (PP) nomor 53 tahun 2010 tentang disiplin PNS. Di situ, mekanisme sanksi sudah diatur secara formal. "Apabila ada PNS yang terlibat dalam suatu perkara, sanksi terberat adalah pemecatan," tegas Mukri. Dari OTT pada Jumat (28/6) lalu, KPK menetapkan Aspidum Kejati DKI Jakarta, Agus Winoto sebagai tersangka suap penanganan perkara duit investasi senilai Rp11 miliar. Selain Agus, yang diduga menerima suap, ada dua orang lagi yang menjadi tersangka diduga sebagai pemberi suap, yakni Sendy Perico dan Alvin Suherman. KPK juga mengamankan dua jaksa dalam OTT kasus tersebut, yaitu Yadi Herdianto sebagai Kasubsi Penuntutan Kejati DKI Jakarta dan Yuniar Sinar Pamungkas sebagai Kasi Keamanan Negara dan Ketertiban Umum (Kamnegtibum) TPUL Kejaksaan Tinggi DKI Jakarta. (Dtk)


Turn static files into dynamic content formats.

Create a flipbook
Issuu converts static files into: digital portfolios, online yearbooks, online catalogs, digital photo albums and more. Sign up and create your flipbook.