Lampungpost edisi 22 juni 2013

Page 1

±

±

CMYK

± Terbit Sejak 1974 Sirkulasi: (0721) 788999 Layanan Umum: (0721) 783693 Iklan: (0721) 774111 SMS: 0815 4098 5000 Redaksi (0721) 773888 SMS: 0812 7200 999

sabtu, 22 juni 2013

T E R U J I T E PERC AYA

www.lampost.co

No. 12827

±

TAJUK Ridho Ficardo Ketua DPD Partai Demokrat Lampung

Herman H.N. Wali Kota Bandar Lampung

Aparat keamanan di Mesuji diminta melakukan razia senjata api... Hlm. 5

n Lampung Post.DOK

n Lampung Post.DOK

PILGUB LAMPUNG

1980

1991

1993

1998

Era Soeharto Harga Premium

Harga Solar

2000

2001

2002

Era Gus Dur

2003

2008

Era Megawati

2009

5.500

6.500

4.500

4.500

5.500

4.300

Oktober Maret

2005

6.000

4.500

2.100

1.890

1.810

1.550

1.150

900

1.450

600

1.150

1.200

600

700

380

550

380

150

SEJARAH KENAIKAN HARGA BBM

52.5

BANDAR LAMPUNG (Lampost): Sehari menjelang masa pendaftaran calon, beredar surat keputusan dukungan dua DPP partai politik untuk Ketua DPD Demokrat Lampung Ridho Ficardo sebagai calon gubernur. Dua parpol itu adalah Partai Keadilan Sejahtera (PKS) dan Partai Karya Peduli Bangsa (PKPB). Untuk PKS, dukungan kepada Ridho tertuang dalam SK DPP PKS No: 57/SKEP/DPPPKS/1434. SK tersebut ditandatangani Presiden PKS Anis Matta dan Sekretaris Jenderal Taufik Ridho. Rekomendasi PKS itu diputuskan berdasar rapat pleno DPP PKS pada Selasa, 12 Juni 2013. Menanggapi beredarnya SK tersebut, Humas DPW PKS Lampung Detti Febrina enggan banyak berkomentar. Ia tidak membenarkan, tetapi juga tidak membantah. “Bisa saja SK itu benar. Namun, PKS segera menyampaikan calon resmi sebelum penutupan pendaftaran di KPU Lampung,” kata Detti, Jumat (21-6). Sementara rekomendasi PKPB kepada Ridho tertuang dalam SK No: SKEP-70/DPP-PKPB/VI/2013. SK itu ditandatangani Ketua Umum R. Hartono dan Sekretaris Jenderal Hartarto. Di DPRD Lampung, PKS memiliki tujuh kursi dan PKPB memiliki empat kursi. Sedang­kan syarat bisa mengusung calon minimal 12 kursi. Jika ditambah Demokrat yang menempatkan 14 kursi, koalisi pengusung Ridho mengoleksi 25 kursi di DPRD Lampung. Namun, sampai kemarin Demokrat juga belum mene­tapkan calonnya. Tim sukses Ridho dikabarkan masih gencar melakukan pendekatan kepada tiga DPP partai lain, yakni Hanura, Partai Demokrasi Kebangsaan (PDK), dan Partai Bulan Bintang (PBB). Secara terpisah, Fajrun Najah Ahmad, dari tim sukses Ridho, menjelaskan Demokrat memang sejak dulu menjalin kontak de­ngan PKS dan PKPB untuk berkoalisi. Namun, sampai kemarin ia belum memegang SK DPP PKS tersebut. “Saya juga sudah mendengar SK dari PKS dan PKPB sudah keluar untuk Ridho. Namun, memang belum saya terima,” ujar Sekretaris DPD Demokrat Lampung itu. (CR2/R4)

2.400

Beredar SK Dukungan untuk Ridho

±

i TAHUN XXXVIII

Rp3.000

±

±

24 Hal.

2013

Era SBY

*Dalam Satuan Rupiah (Rp)

Sumber : Kementerian Energi dan Sumber Daya Mineral, Grafis: Jads

n LAMPUNG POST/IKHSAN DWI NUR SATRIO

KENAIKAN HARGA BBM. Antrean kendaraan memadati stasiun pengisian bahan bakar umum (SPBU) di Jalan Teuku Cik Ditiro, Kemiling, Bandar Lampung, Jumat (21-6) malam, sebelum pemerintah mengumumkan kenaikan harga BBM.

Presiden SBY Kembali Naikkan Harga BBM JAKARTA (Lampost): Untuk keempat kalinya, pemerintahan Presiden Susilo Bambang Yudhoyono menaikkan harga bahan bakar minyak (BBM) bersubsidi. Pengumuman kenaikan harga BBM disampaikan Menteri Energi dan Sumber Daya Mineral Jero Wacik dalam jumpa pers di kantor Menko Perekonomian, Jalan Lapangan Banteng, Jakarta, Jumat (21-6) malam. Harga premium naik dari Rp4.500/ liter menjadi Rp6.500/liter, sementara solar naik dari Rp4.500/liter menjadi Rp5.500/liter. “Harga tersebut berlaku serentak di seluruh wilayah RI terhitung 22 Juni 2013, pukul 00.00,” ujar Jero. Pengumuman pemerintah tadi malam sekaligus mengakhiri ketidakjelasan harga BBM selama beberapa pekan terakhir. Situasi tersebut sempat me­ nimbulkan gejolak harga berbagai kebutuhan pokok. Hampir sebagian besar harga komoditas lebih dahulu naik sebelum harga BBM resmi dinaikkan. Setelah kenaikan harga BBM resmi diumumkan, harga bahan pokok diprediksi akan naik 10%—15%. Untuk menjaga stabilitas harga, Kementerian Perdagangan dan Kementerian Perindustrian membentuk crisis center. “Dalam jangka pendek sampai Lebaran pemerintah semaksimal mungkin akan menjamin kestabilan harga-harga,” ujar Menteri Perindustrian M.S. Hidayat, usai rapat bersama dengan Menteri

Perdagangan Gita Wirjawan, di kantor Kementerian Perdagangan, kemarin. Dari sisi suplai, Pertamina memastikan pasokan BBM dalam kondisi aman se­telah kenaikan harga. Selain me­ nyiapkan ketahanan stok BBM nasional selama 18—19 hari kebutuhan, Pertami­ na juga menambah volume distribusi sebanyak 12%. “Stok di seluruh SPBU cukup. SPBU beroperasi 24 jam, terminal BBM juga,” kata Direktur Pemasaran dan Niaga Pertamina Hanung Budya.

H

arga premium naik dari Rp4.500/liter menjadi Rp6.500/ liter, sementara solar naik dari Rp4.500/liter menjadi Rp5.500/liter.

Situasi Lampung Menjelang pengumuman kenaikan harga BBM, antrean kendaraan meng­ ular hampir di seluruh SPBU di Bandar Lampung, tadi malam. Pemantauan Lampung Post, sekitar pukul 21.30, di SPBU Jalan Soekarno-Hatta (depan SMPN 19 Bandar Lampung) antrean sampai keluar areal SPBU di pinggir jalan utama.

Tidak hanya sepeda motor, mobil dan truk pun tampak memadati SPBU itu. “Besok kan harganya mau naik, kebetul­ an sepeda motor saya juga bensinnya habis, jadi ya terpaksa antre,” kata Dedi, warga sekitar SPBU. Sales Executive Pertamina Wilayah IV Region Lampung Deny Sukendar menga­takan pihaknya akan menindak tegas SPBU yang menyimpan BBM menjelang kenaikan harga. “Jika masih ada stok jangan disimpan, harus disalurkan. Jika kehabisan stok, kami akan langsung kirim. Jangan main-main dengan menimbun BBM.” Polda Lampung menurunkan 115 personel untuk mengamankan situasi menjelang dan setelah kenaikan harga BBM. Tim Polda tersebut bertugas menindak pelaku penimbunan BBM serta mengamankan seluruh depot Pertamina. “Penanggung jawab operasinya Kapolda Lampung,” ujar Kabid Humas Polda Lampung AKBP Sulistyaningsih. Hingga kemarin, elemen masyarakat di hampir seluruh daerah berkukuh menolak kenaikan harga BBM. Di Bandar Lampung, Gerakan Rakyat Lampung (GRL) yang terdiri dari sejumlah organisasi mahasiswa, pemuda, dan buruh menilai monopoli minyak dalam negeri oleh perusahaan asing membebani rakyat. “SBY tidak bisa memberan­ tas mafia BBM,” ujar juru bicara GRL dari GMNI, Anastasia. (YAR/CR5/R4) n PT POS SIAP...Hlm.9

PIALA KONFEDERASI

Performa Brasil Diuji Italia SALVADOR—Laga terakhir Grup A Piala Konfederasi antara Brasil dan Italia di Arena Fonte Nova, Salvador, Minggu (23-6) dini hari WIB, sudah tidak memengaruhi kelolosan kedua tim ke semifinal. Namun, hasil akhir sangat menentukan lawan di empat besar. Kemenangan pastinya menjadi target kedua tim untuk menghindari Spanyol yang berpeluang menjadi juara Grup B. Bagaimanapun dengan performa apik yang ditampilkan, Tim Matador akan menjadi lawan berat bagi tim mana pun. Namun, jika menilik per-

±

CMYK

forma selama penyisihan, tuan rumah Brasil lebih baik dari Italia. Selecao mampu meraih dua kemenangan dengan skor meyakinkan, masing-masing 3-0 atas Jepang dan 2-0 dari Mek­siko. Sedangkan penampil­ an Gli Azzurri belum meyakinkan, walaupun menang atas Meksiko dan Jepang, harus dilewati de­ngan susah payah. Tampil di hadapan ribuan suporter juga menjadi ke­ untungan bagi Tim Samba. Kemenangan demi kemenangan yang diraih mampu membuat suporter balik mendukung se­ telah mencemooh hasil uji coba

±

yang kurang memuaskan. Pertarungan akan berlangsung ketat demi menjaga gengsi masing-masing. Brasil dengan lima trofi Piala Dunia dan Italia empat, pastinya tidak ingin main-main dalam laga ini. Kekuatan penuh dari kedua tim akan dimaksimalkan ke­dua pelatih untuk bisa meraih hasil positif. Neymar akan beradu tajam dengan Mario Balotelli dalam membobol gawang. Begitu juga di lini tengah. Andrea Pirlo yang menjadi jenderal permainan Italia akan disaingi Hernanes untuk bisa menguasai lini vital ini. (LUG/R4)

Hentikan Spekulasi Harga DEMOKRASI memberi ruang sangat lebar bagi perbedaan pendapat. Begitu keputusan diambil, sekalipun dengan suara terbanyak, wajib ditaati dan dihormati. APBN Perubahan 2013 sudah disahkan dan di dalamnya tersirat penaikan harga ­bahan bakar minyak (BBM) bersubsidi. n DP. RAHARJO Pemerintah pun akhirnya menaikkan harga premium dari Rp4.500 menjadi Rp6.500 dan solar dari Rp4.500 menjadi Rp5.500. Presiden SBY punya pengalaman menaikkan harga BBM bersubsidi. Pada periode kepemimpinan 2004—2009, SBY tiga kali menaikkan harga BBM dengan memberikan kompensasi bagi rakyat kecil. Kali ini kenaikan harga BBM diiringi kompensasi berupa bantuan Wan 2langsung sementara masyarakat (BLSM) kepada 15,5 juta rumah tangga sasaran (RTS) sebesar Rp150 ribu/ Tahun bulan dalan jangka empat bulan. Anggaran yang dialokasikan Rp9,3 triliun dari APBNP 2013. ===== Kebijakan tak mampu mengerem laju inflasi akibat ke1980 naikan harga bahan pokok kebutuhan masyarakat. Apala­ gi penaikan harga BBM kali ini hanya dua pekan menje1991 lang 1993 puasa Ramadan. Bahkan, 1998 jauh sebelum pemerintah dan DPR memutuskan penaikan harga BBM, berbagai kenaikan harga ke­ 2000 butuhan lebih dulu meroket. Pembenarannya memang 2001 pas, harga BBM naik menjelang puasa dan Lebaran pula. 2002 memang, karena jauh sebelum penaikan harga Ironis BBM,2003 pemerintah dan asosiasi pengusaha sepakat tidak ada kenaikan Maret harga. Kenaikan harga bisa dipicu dua hal, yakni kenaikan Oktob biaya produksi dan faktor psikologis pasar. Dari sisi biaya produksi, pengaruh paling mendasar dari 2008 sisi distribusi. Oleh karena itu, kita meminta kepada pe2009— merintah untuk mengantisipasi sumbatan distribusi dan 2013 infrastruktur. =====biaya, faktor psikologis pasar juga sering memicu Selain Sumb harga tak terkendali. Faktor inilah yang sering dimanfaatkan para ------- spekulan untuk mempermainkan harga. Praktik seperti ini lazim terjadi menjelang hari-hari besar ke­ agamaan dengan memanfaatkan kebiasaan masyarakat berbelanja dalam jumlah banyak. Sebenarnya, instrumen untuk mengendalikan harga sudah ada di Lampung, yakni tim pengendalian inflasi daerah (TPID). Tim ini beranggotakan Bank Indonesia, pemerintah daerah, kepolisian, kejaksaan, dan Badan Pusat Statistik (BPS). Sebelum terjadi kenaikan harga, seperti menjelang kenaikan harga BBM dan hari-hari besar, TPID seharusnya menetapkan langkah antisipasi. Namun, kita tak pernah mendengar apa yang dilakukan TPID untuk Lampung mengantisipasi gejolak harga. Semuanya mandul ketika berhadapan dengan spekulan. Namun, semua belum terlambat. Jika ingin serius me­ ngurus rakyat, TPID Lampung bisa segera merapat dan menetapkan langkah-langkah darurat. Misalnya, memberikan prioritas bagi angkutan bahan pokok di jalur Bakauheni—Merak, menindak setiap pungli di jalan, memanggil semua distributor agar dapat me­ ngendalikan harga, menindak spekulan, dan melakukan operasi pasar. Langkah tersebut tidak terlalu sulit dilakukan karena tugas itu melekat pada tugas pokok dan fungsi penyelenggara negara. Tanpa itu, harga akan terjun bebas dan jaminan pemerintah menjaga stabilitas harga hanya retorika semata. Faktanya, rakyat tetap menanggung kenaikan harga di luar kewajaran. n

±

OAS IS

Perempuan, Feminin, dan Pria PARA pria cenderung mencari perempuan yang memiliki bentuk wajah feminin untuk menjalin hubungan singkat. Demikian hasil pengamatan dua peneliti Skotlandia, Benedict Jones dari Universitas Glasgow dan Anthony Little dari University of Stirling and Benedict Jones. Wajah feminin, berdasarkan definisi peneliti, adalah yang berahang kecil atau memiliki pipi bulat. Tim peneliti merekrut ratusan pria heteroseksual untuk mengikuti permainan biro jodoh. Hal tersebut untuk mengamati kecen­ derungan perempuan yang dicari seorang pria. Hasilnya, para pria cenderung memilih perempuan dengan bentuk wajah feminin untuk hubungan jangka pendek. Di sisi lain, peneliti menemukan para pria yang telah memiliki hubungan serius justru yang lebih banyak memilih perempuan berwajah feminin. (MI/R4)

REKOR PERTEMUAN

Siaran langsung

22 Mar 2013 Uji coba Italia 2-2 Brasil

ANTV, Minggu (22-6) Pukul 02.00 WIB

21 Jun 2009 Piala Konfederasi Italia 0-3 Brasil 11 Feb 2009 Uji coba Brasil 2-0 Italia

NEYMAR Brasil � REUTERS

LIMA LAGA TERAKHIR BRASIL 20 Jun 2013 16 Jun 2013 10 Jun 2013 3 Jun 2013 25 Apr 2013

Piala Konfederasi Piala Konfederasi Uji coba Uji coba Uji coba

Brasil 2-0 Meksiko Brasil 3-0 Jepang Brasil 3-0 Pranciss Brasil 2-2 Inggris Brasil 2-2 Cile

LIMA LAGA TERAKHIR ITALIA 20 Jun 2013 17 Jun 2013 12 Jun 2013 8 Jun 2013 1 Jun 2013

Piala Konfederasi Piala Konfederasi Uji coba Kualifikasi PD 2014 Uji coba

Italia 4-3 Jepang Meksiko 1-2 Italiaa Italia 2-2 Haiti ia Rep. Ceko 0-0 Italia Italia 4-0 San Marino

±

±


± ±

± ±

CMYK CMYK

CMYK CMYK

± ±

Dekan FEB Unila Satria Bangsawan Kami ingin satu langkah lebih tinggi lagi. Jadi, mulai tahun ini kami upayakan FEB Unila masuk kategori 10 fakultas terbaik nasional melalui indikator badan akreditasi internasional. sabtu, 22 juni 2013 LAMPUNG POST

2

JEDA

±

Sosialisasi Redenominasi Rupiah di FEB BANDAR LAMPUNG (Lampost): Himpun­ an Mahasiswa Ekonomi Pembangunan (Himepa) menggelar kuliah umum de­ ngan tema Redenominasi sebagai strategi efisiensi rupiah yang berdaya saing, yang berlangsung di Gedung D Fakultas Ekono­ mi dan Bisnis, Selasa (11-6). Forum ilmiah ini diikuti lebih dari 130 peserta. Panitia menghadirkan Tumpak Silalahi sebagai pembicara utama dari kantor Bank Indonesia (BI) Pusat. Dalam kesem­ patan ini Tumpak menyosialisasikan ke­bijakan redenominasi yang sedang bergulir di media saat ini, terutama me­ nyangkut redominasi. “Redenominasi adalah menyederhana­ kan pecahan mata uang menjadi pecah­ an lebih sedikit dengan cara mengu­rangii digit (angka nol) tanpa mengurangi nilai mata uang tersebut. Misalnya, Rp1.000 menjadi Rp1. Hal yang sama juga di­ lakukan pada harga barang sehingga daya beli masyarakat tidak berubah,” ujar Tumpak. Selama ini nilai mata uang kita jika diubah ke mata uang asing memang terlihat sangat kecil jumlahnya, bayang­ kan 1 dolar sebesar Rp10 ribu, maka Rp1 besarnya adalah 0,0001 dolar. Redenominasi hanya mengubah angka saja, tetapi nilai dari uang tersebut akan tetap sama. “Tujuannya menyederhanakan pecahan uang agar lebih efisien dan nyaman dalam melakukan transaksi. Dari situ diharapkan terjadi kesetaraan ekonomi Indonesia dengan negara regional,” kata dia. Redenominasi dilakukan pada saat kondisi makro ekonomi dalam keadaan yang stabil. Ekonomi tumbuh dan inflasi yang terkendali. Kebijakan tersebut akan dipersiapkan secara matang dan terukur sampai masyarakat siap agar tidak menim­ bulkan gejolak di masyarakat nantinya. Para mahasiswa yang hadir tampak serius dalam mendengarkan penjelasan dari pemateri. Memang sebagai maha­ siswa ekonomi, masalah mengenai rede­ nominasi menjadi penting untuk didapat dan dipahami. Jalannya kuliah umum pun berlangsung dengan lancar. Fani, salah seorang mahasiswa FEB Jurus­ an Ekonomi Pembangunan 2010, mengata­ kan kuliah umum seperti ini penting bagi mahasiswa. “Apalagi pemateri yang diun­ dang adalah orang yang ahli di bidangnya. Jadi, informasi yang disampaikan jelas dan mudah dimengerti,” ujar dia. (CR9/S3)

±

±

HIMEPA GELAR KKL. KKL ini merupakan program kerja tahunan dari Himepa. Kunjungan berlangsung selama tiga hari (17—19 Juni). Sebanyak 150 mahasiswa turut andil dalam KKL kali ini.

FEB Unila Menuju 10 Besar BANDAR LAMPUNG (Lampost): Fakultas Ekonomi Bisnis (FEB) Universitas Lampung (Unila) menargetkan posisi 10 besar fakultas ekonomi bisnis terbaik seIndonesia.

Dekan FEB Unila Satria Bangsawan mengutarakan jika mengacu database Badan Akreditasi Nasional Perguruan Tinggi (BAN-PT) saat ini FEB Unila masuk kategori fakultas terbaik. Mengingat, saat ini hanya 10 fakultas ekonomi dan bisnis di Indonesia yang memiliki akreditasi A. “Kami ingin satu langkah lebih tinggi lagi. Jadi, mulai 2013, kami upayakan FEB Unila masuk kategori 10 fakul­ tas terbaik nasional melalui indikator badan akreditasi internasional.” Satria mengatakan FEB saat ini menjadi satu-satunya fakul­ tas di lingkungan Unila yang telah menerapkan sertifikat ISO 9002/2008 pada tiga prodi di lingkungan FEB, termasuk Ilmu Ekonomi Studi Pem­ bangunan (IESP) Manajemen dan Akuntansi. “Sertifikat ISO merupakan penerapan mana­

jemen pelayanan pendidikan dengan standar proses yang terukur dan terjamin,” ujar mantan Pembantu Rektor IV Unila tersebut. Menurut dia, adalah wajar jika FEB Unila ke depan mene­ tapkan diri sebagai world class faculty pertama di Lampung. “Indikatornya jelas. Kami akan mendaftarkan diri pada ABEST 21 badan akreditasi interna­ sional khusus di bidang business school di Jepang. Saat ini pun kami sudah mengantongi sertifikat penjamin mutu pen­ didikan internasional dari UCAS yang berpusat di Lon­ don, Inggris,” kata Satria. Agar bisa memenuhi kuali­ fikasi akreditasi internasional, ujar Satria, FEB harus me­ ningkatkan mutu yang salah satunya bidang penelitian dan publikasi ilmiah. “Atas dasar inilah kegiatan seminar dan fo­ rum riset ekonomi bisnis kami

selenggarakan,” ujar dia. Agar para dosen FEB giat melakukan riset dan publikasi ilmiah, sejak beberapa tahun terakhir lembaganya sudah memberikan insentif bagi mereka yang berhasil menem­ bus jurnal terakreditasi, baik nasional maupun interna­ sional. “Selain itu, kami juga mengadakan forum ilmiah berlevel nasional maupun internasional.” Ia menjelaskan untuk mem­ peroleh sertifikasi maupun akreditasi dari lembaga inter­ nasional, ada beberapa lang­ kah yang akan ditempuh, di antaranya menambah jumlah guru besar atau program professorship. “Saat ini di ekono­ mi baru memiliki dua orang guru besar, ke depan kami perbanyak lagi. Untuk tahun 2012, kami sudah mengajukan empat nama: Irham Ilham, Mahatma, Ende Afana, dan Sri

Hasna Wati,” kata Satria. Ia menambahkan selain keempat orang tersebut, FE Unila kini memiliki 10 dosen yang telah bergelar doktor dan akan didorong untuk menjadi profesor. Selain itu, sekitar 25 dosen tengah menuntaskan studi S-3 mereka di berbagai universitas. “Untuk mendukung program professorship, lembaga akan membantu para dosen dalam melakukan publikasi ilmiah, baik melalui jurnal nasional maupun internasional, ter­ masuk bantuan dalam bidang riset dan penelitian.” Selanjutnya, menurut Satria, adalah melakukan up-grade atau peningkatan kualitas, baik kurikulum, sarana-prasarana perkuliahan seperti kondisi ruang perkuliahan yang ber­ standar internasional, maupun daya dukung untuk kelas jarak jauh. (CR9/S3)

±

SISI LAIN

Himepa Selenggarakan KKL 2013 BANDAR LAMPUNG (Lampost): Kuliah Kunjungan Lapangan (KKL) adalah program kerja tahunan yang biasa dilakukan oleh Himpunan Mahasiswa Ekonomi Pembangunan (Hime­

±

±

CMYK

±

pa). Tujuannya, memberi pem­ belajaran langsung yang sesuai konsentrasi mahasiswa. Akhmad Rifani, selaku kepala Bi­ro Danus dari Himepa menga­ takan KKL ini merupakan pro­

gram kerja tahunan dari Hi­ mepa. Kunjungan berlangsung selama tiga hari 17—19 Juni. Sebanyak 150 mahasiswa turut an­dil dalam KKL kali ini de­ngan tiga dosen pembimbing yang

menemani keberangkatan. Hari pertama KKL, masiswa berkesempatan mengunjungi Badan Kebijakan Fiskal (BKF). Dalam momen ini, mahasiswa mendapatkan materi menge­ nai penyususnan rancangan anggaran pendapatan belanja negara (RAPBN) dan beban subsidi BBM terhadap APBN. Pada hari yang sama, kun­ jung­a n dilanjutkan ke Ke­ menterian Koperasi dan UKM. Mereka disambut oleh Deputi Bidang Pe­ngembangan Sum­ ber Daya Ma­nusia, Prakoso Budi Susetyo. Dalam kesempatan itu, Pra­ koso menitikberatkan pesan­ nya pada kewirausaan. Maha­ siswa didorong untuk menjadi pencipta lapangan pekerjaan, bukan lagi sebagai pencari pekerjaan. Kunjungan selanjutnya ada­ lah Bank Indonesia (BI). Untuk kunjungan yang terakhir ini, mahasiswa mendapatkan materi mengenai inflation targeting framework (ITF). Semua tempat yang menjadi tempat kunjungan mahasiswa mam­ pu memberikan tambahan informasi dan pengetahuan lebih bagi mereka. “Kegiatannya seru, berman­ faat juga buat kami, jadi bela­ jarnya bisa langsung dengan orang-orang yang paham dan berkecimpung di bidangnya. Cara penyampaian materinya juga mudah dipahami, jadi sa­ ngat berkesan deh,” kata salah seorang peserta. (CR9/S3)

CMYK

±

±


±

Sabtu, 22 Juni 2013 LAMPUNG POST

±

±

CMYK

CMYK

3 PEMILUKADA

L i n ta s

Polres Lampura Kerahkan 700 Personel

Joko dan Berlian Punya Peluang BANDAR LAMPUNG—Gubernur Lampung Sjachroedin Z.P. berpandangan bahwa M.S. Joko Umar Said dan Berlian Tihang masing-masing mempunyai kelebihan dan kekurang­an. Kedua cagub tersebut bisa berpasangan deng­ an­siapa pun calon yang nantinya akan ditentukan pusat. “PDIP sudah menggelar fit and proper test di DPP. Semuanya kewenangan pusat. Siapa pun yang terpilih itu urusan pusat. Joko dan Berlian masing-masing punya kelebihan dan kekurangan. Untuk wakil sebaiknya ada kombinasi yang saling menutupi, seperti saya dengan Joko. Saya keras, Joko lembut,” kata Ketua DPD PDIP Lampung ini saat menerima audiensi finalis Muli-Mekhanai di ruang rapat utama, Jumat (21-6). Dia meminta masyarakat harus cerdas melihat cagub dari latar pendidikan, pengalaman, serta kemampuan memimpin. (CR7/U3)

Masyarakat Enggan Kritisi DCS JAKARTA—Sepekan sudah Komisi Pemilihan Umum (KPU) mengumumkan daftar calon sementara (DCS) melalui situs resminya di www.kpu.go.id dan membuka peluang bagi masyarakat untuk menanggapinya, tetapi partisipasi masyarakat masih minim. Padahal, waktu yang diberikan sangat singkat, yakni sejak 14 hingga 27 Juni mendatang. Sehubungan dengan ini, Pakar Psikologi Politik dari Universitas Indonesia Bagus Takwin mengatakan hal itu wajar karena selama ini perspektif masyarakat melihat pemilihan legislatif tidak berpengaruh langsung kepada kehidupan mereka, berbeda dengan pemilukada. “Selain karena tidak berpengaruh, mereka juga tidak mengetahui persis baik buruk si caleg itu. Wajahnya pun baru dilihat,” ujar dia saat dihubungi Media Indonesia, Jumat (21-6). Menurut dia, masyarakat saat ini cenderung tidak mau repot dan enggan meluangkan waktu mereka untuk meng­ urusi para caleg tersebut. (MI/U3)

KADERISASI PARPOL

Caleg Muda Maju demi Regenerasi Partai ±

±

KOTAAGUNG (Lampost): Sejumlah politisi muda bermunculan dalam pemilihan legislatif 2014. Demi regene­ rasi, beberapa politisi senior pun mundur dan tidak mencalonkan kembali pada pemilu mendatang. Politisi muda muncul dalam memperebutkan kursi di DPRD Tanggamus, salah satunya dari Partai Persatuan Pembangunan (PPP). “Politisi muda yang berpotensi harus didahulukan karena mereka adalah penerus bangsa yang sangat berperan penting untuk kemajuan partai dan daerah,” ujar Wakil Ketua DPC PPP Kabupaten Tanggamus Jukman Efendi, Jumat (21-6). Politisi muda Albert Fernando mengaku optimistis dengan kemampuannya untuk terjun ke dunia politik dan meraih simpati warga. Politisi PPP ini maju sebagai caleg di Kabupaten Tanggamus. “Sebagai pemuda saya sangat peduli akan kemajuan daerah,” kata Albert yang aktf di PPP sejak 2006. Sebelum terjun ke dunia politik, dia sudah berkecimpung di berbagai organi­

±

±

sasi, seperti Serikat Rakyat Miskin Indonesia (SRMI), Liga Mahasiswa Nasional Demokratik (LMND), dan beberapa organisasi lainnya. Beberapa politisi senior di DPRD Tanggamus mengaku tidak akan mencalonkan kembali pada Pemilihan Legis­latif 2014. Sebagian di antaranya mengungkapkan tidak harus menjadi anggota Dewan untuk membangun Kabupaten Tanggamus. Anggota DPRD Tanggamus Nasulah mengaku tidak maju lagi dalam Pemilu 2014 kerena ingin fokus pada usaha. Politisi Partai Karya Peduli Bangsa (PKPB) ini menilai kontribusi ke daerah tidak harus dengan manjadi wakil rakyat. Te d i Ku r n i a , a n g g o t a D P R D Ta n g g a m u s d a r i PKNU, mengatakan tidak mencalonkan diri lagi karena ingin menghabiskan sisa jabatannya sebagai wakil rakyat secara utuh. “Kalau nyalon lagi, akan sibuk berkampanye. Saya ingin memenuhi kewajiban saya sebagai anggota Dewan secara penuh dalam satu periode,” kata dia. (ABU/U3)

CMYK

n ANTARA/SENO

CALON WAKIL GUBERNUR JATIM. Salahuddin Wahid atau Gus Sholah (kiri) bersama calon wakil gubernur Jawa Timur Herman S. Sumawiredja (kedua kiri) mengunjungi pedagang di Pasar Kalisat, Jember, Jawa Timur, Jumat (21-6). Herman S. Sumawiredja yang berpasangan dengan Khofifah Indar Parawansa menghadiri pengajian Muslimat Nahdlatul Ulama dan menyapa pedagang Pasar Kalisat untuk mengenalkan diri sebagai salah satu calon yang akan maju dalam pemilihan gubernur.

PAN-Golkar segera Putuskan Cagub BANDAR LAMPUNG (Lampost): Menjelang pendaftaran calon gubernur di KPU Lampung, PAN dan Partai Golkar masih belum memutuskan calon yang akan diusung. DPP masih alot membahas rekomendasi cagub yang dinilai paling layak. Ketua Tim Penjaringan Calon Gubernur DPW PAN Lampung Munzidi Asmarantaka menjelaskan penentuan calon yang akan diusung masih alot. Namun, rekomendasi akan keluar dalam dua hari ke depan. “DPP juga belum memutuskan calon yang mendapat rekomendasi,” kata dia, Jumat (21-6) Menurutnya, DPP ingin memutuskan nama terbaik untuk diusung sebagai cagub sehingga butuh proses yang lama dan menguras energi. “Insya Allah keputusannya dalam satu atau dua hari ini, sekaligus keputusan partai yang menjadi mitra koalisi,” ujarnya. Cagub yang mendaftar ke partai berlambang matahari ini adalah Wali Kota Bandar Lampung Herman H.N., Sekretaris Provinsi Lampung Berlian Tihang, Ketua DPW PAN Abdurrachman Sarbini, politisi Hanura Ferdinand Sampurna Jaya, dan

Ketua DPD Demokrat Lampung Ridho Ficardo. Partai Golkar pun hingga kini belum mengeluarkan rekomendasi kepada salah satu kadernya, Alzier Dianis Thabranie atau Riswan Tony D.K. Kedua kader partai itu sama-sama ngotot untuk maju sebagai cagub. Bahkan, DPP menunda penetapan rekomendasi yang semula akan diputuskan pada 12 dan 20 Juni. Pemunduran itu terjadi karena dua kandidat belum mampu memenuhi jumlah kursi untuk meyakinkan DPP. “Sampai dengan saat ini belum diputuskan siapa cagub dari Golkar. Tapi yang jelas sebelum penutupan pendaftaran sudah kami umumkan,” kata Ketua DPP Golkar Korwil Sumatera Indra Bambang Utoyo. Bantah Jual Dukungan Sementara itu, DPD Partai Gerindra

Lampung membantah menjual perahu kepada Berlian Tihang. Semua DPC Ge­ rindra masih tetap solid mengusung calon independen Amalsyah Tarmizi-Gunadi Ibrahim. Pernyataan itu disampaikan Ketua Tim Komunikasi Politik DPD Gerindra Lampung Gunawan Handoko, didampingi Sekretaris DPD Pattimura dan Kepala Sekretariat DPD Maliki Akhyar di kantor DPD Gerindra, Jumat (21-6). Gunawan membantah pernyataan yang disampaikan pengurus DPP, Arif P. Yuono, yang menyatakan Gerindra akan mengusung Berlian Tihang sebagai cagub Lampung. “Pernyataan Gerindra mengusung Berlian itu mengada-ada dan sengaja dilakukan untuk menggembosi kesolidan kader yang sedang semangat memenangkan Amalsyah-Gunadi,” kata Gunawan. Ketua DPD Gerindra Lampung Gunadi Ibrahim mengaku tidak terpengaruh dengan isu Gerindra sudah dijual kepada Berlian Tihang. Dia juga tetap melakukan sosialisasi kepada masyarakat sebagai calon wakil gubernur Lampung. (CR2/U3)

KOTABUMI (Lampost): Polres Lampung Utara akan menerjunkan 700 personel untuk mengamankan Pemilihan Kepala Daerah (Pemilukada) Kabupaten Lampung Utara, 19 September 2013. Kabag Ops. Polres Lampura Kompol Syahrul Rambe mengatakan polres sudah menyiapkan dan melatih satuan polisi yang akan ditugaskan dalam pengamanan proses pemilukada. Polisi sudah mulai bertugas sejak dimulainya tahapan pemilukada hingga selesai. “Sebanyak 700 personel bertugas melakukan pengamanan pemilukada, termasuk menjaga kantor KPU,” kata Syahrul, Jumat ( 21-6). Menurut dia, untuk saat ini jumlah anggota yang diturunkan belum terlalu banyak karena suasana masih aman. Jika suasa tidak kondusif dan melibatkan massa, jumlah personel akan ditambah. Petugas diambil dari polsek-polsek, polres, dan BKO dari Polda Lampung. Dia berharap pemilukada berlangsung aman dan tertib. Masyarakat pun diajak membantu dalam menciptakan rasa aman dan tertib selama pemilukada. Sementara itu, Komando Distrik Militer (Kodim) 0412/Lampura akan membantu polres untuk melakukan pengamanan maksimal selama pesta demokrasi itu berlangsung. Komandan Kodim 0412 Letkol Inf. Ayi Lesmana, Jumat (21-6), mengatakan pihaknya siap mengamankan Lampura salam menggelar pesta demokrasi. “Pada prinsipnya, kami siap membantu pihak kepolisian,” ujarnya. Menurutnya, TNI akan melakukan pengamanan di perkantoran pemda, kantor KPU, kantor panwaslu, serta pengamanan daerah pemilihan. Potensi terjadinya konflik saat pemilukada selalu ada. (HAR/U3)

±

±

±

±

CMYK

±


±

±

CMYK

NASIONAL

INTERNASIONAL SABTU, 22 juni 2013 LAMPUNG POST

CMYK

±

Bambang Widjojanto (Wakil Ketua KPK) Memang biasanya akan ada surat yang dikirimkan KPK kepada pemerintah supaya dia dinonaktifkan.

4

KPK Tahan Ketua DPRD Seluma JAKARTA (Lampost): Komisi Pemberantasan Korupsi resmi menahan Ketua DPRD Kabupaten Seluma, Bengkulu, Zaryana Rai, Jumat (21-6) sore. Tersangka kasus dugaan suap penerbitan peraturan proyek pembangunan jalan dan jembatan sebesar Rp381 miliar itu ditahan di Rumah Tahanan Cabang KPK di Jakarta Timur.

n ANTARA/KEMENLU-SUWANDY MENLU TIMOR LESTE. Menlu Marty M. Natalegawa (kanan) bersama Menlu Timor Leste Jose Luis Guterres (kiri) menandatangani peta lampiran batas darat RI dan Republik Demokratik Timor Leste (RDTL), di Gedung Pancasila, Kemenlu RI, Jakarta, Jumat (21-6).

KRIMINALITAS

PAKISTAN

Wartawati Masjid Syiah Dibom, 14 Orang Tewas Jadi Korban Pemerkosaan JAKARTA (Lampost): Seorang wartawati menjadi korban pemerkosaan saat hendak pulang kerja, Kamis (20-6), pukul 18.22. Jurnalis televisi swasta tersebut menjadi korban tindak asusila di sebuah gang sempit di wilayah Matraman, Jakarta Timur. Korban, MC (30), juga menderita luka lebam di bagian wajah lantaran dipukul oleh pelaku. Kini, kondisinya masih shock dan menjalani perawatan di RS Polri Kramat Jati. Kasubbag Humas Polres Metro Jakarta Timur Komisaris Didik Haryadi membenarkan informasi tersebut. “Korban bertemu pelaku di

K

orban sempat melawan, tetapi tidak berdaya, sempat teriak juga, tetapi tidak ada orang yang menolong.”

salah satu gang kecil di Jalan Pramuka. Tepatnya di sam­ ping halte Jalan Pramuka di dekat LIA. Korban ini baru pulang dari tempat kerjanya yang kebetulan dekat dengan TKP,” ujar Didik kepada wartawan, Jumat (21-6). Didik menerangkan kebe­ tulan suasana di lokasi perkara terbilang sepi. Kondisi ini kemudian dimanfaakan pelaku untuk menuntaskan birahinya. Saat berpapasan, kata dia, pelaku langsung menganiaya korban. Mengetahui tergetnya berhasil dilumpukan, pelaku lantas menyeret korban dan kemudian disetubuhi. “Korban sempat melawan, tetapi tidak berdaya, sempat teriak juga, tetapi tidak ada orang yang menolong.” Kepada penyidik, wanita malang yang berdomisili di Kelapagading, Jakarta Utara, ini mengaku belum pernah bertemu dengan pelaku. Menurut Didik, pelaku diperkirakan berusia 18 tahun, berkulit gelap dengan rambut lurus. Pelaku juga berdialeg halus, postur tegap dan tinggi 165 sentimeter. “Pria ini memakai kaus hitam ketat, celana jin, dan menggunakan sepatu kets,” kata dia. Untuk pengungkapan kasus, penyidik masih menunggu kesiapan korban untuk didengar keterangannya. (MI/U3)

±

PESHAWAR (Lampost): Serangan bom bunuh diri di masjid syiah dan pesantren di pinggiran Kota Peshawar, Pakistan, merenggut 14 jiwa dan mencederai 25 orang lain, Jumat (21-6). “Pelaku bom bunuh diri itu berjalan kaki dan melepaskan tembakan ke arah polisi penjaga yang ditugaskan di luar masjid, kemudian ia masuk ke ruang sembahyang dan meledakkan diri sendiri di tengah orang-orang yang

bersiap bersembahyang,” kata polisi Shafi Ullah, kepada AFP di tempat kejadian. Kompleks masjid dan madrasah itu terletak di Guslan Colony, daerah yang didominasi kaum syiah di tepi Peshawar, kota dikuasai kaum militan. Daerah ini merupakan kawasan perdesaan yang berbatasan dengan Afganistan. Serangan itu terjadi hanya beberapa hari setelah Ame­ rika Serikat berharap untuk membuka perundingan da-

mai dengan kelompok Taliban Afghanistan di Doha, ibu kota negara Teluk, Qatar. Serangan bom bunuh diri juga terjadi di Irak. Serangan tersebut membunuh tiga orang dan mencederai tujuh orang lainnya di satu tempat penghitungan suara di barat Bagdad, Jumat (21-6). Peristiwa tersebut terjadi setelah pemungutan suara ditutup dalam pemilihan tingkat provinsi tetapi tidak merusak kotak suara. (ANT/U3)

“Penyidik KPK dalam dugaan tindak pidana korupsi terkait rancangan peraturan daerah tentang pembangunan jalan dan jembatan tahun jamak, melakukan penahanan atas ZR, ketua DPRD Kabupaten Seluma,” kata Juru Bicara Johan Budi S.P. di gedung KPK. ZR akan ditahan untuk 20 hari pertama. ZR keluar gedung KPK sekitar pukul 15.15 dengan mengenakan baju tahanan oranye. ZR enggan berkomentar saat ditanyai wartawan. Dirinya memilih untuk masuk ke mobil tahanan yang menunggunya di halaman kantor KPK. KPK juga menetapkan Wakil Ketua DPRD Seluma Jonaidi Syahri, Muchlis Tohir, dan anggota DPRD Seluma Pirin Wibisono sebagai tersangka pada perkara yang sama. Johan menjelaskan keempatnya ditetapkan tersangka setelah penyidik melakukan pengembangan penyidikan dari kasus yang menjadikan Bupati Seluma Murman Effendy sebagai

tersangka. Tersangka diduga melanggar Pasal 12 huruf a atau b atau Pasal 5 Ayat (2) atau Pasal 11 UU Pemberantasan Tindak Pidana Korupsi jo Pasal 55 Ayat (1) ke-1 KUHP. Bupati Seluma Murman Effendy telah divonis 2 tahun penjara oleh Majelis Hakim Pengadilan Tindak Pidana Korupsi. Murman dinilai bersalah telah melakukan tindak penyuapan terhadap 27 anggota DPRD Kabupaten Seluma periode 2009—2014. Suap dilakukan agar 27 anggota Dewan memproses dan menyetujui raperda tentang pengikatan dana anggaran pembangunan infrastruktur peningkatan jalan dengan konstruksi hotmix dan jembatan menjadi Perda Nomor 12 Tahun 2010, serta perubah­an Perda Nomor 12 Tahun 2010 menjadi Perda Nomor 2 Tahun 2011. Murman diduga menyuap 27 anggota DPRD Seluma dengan memberi uang berupa cek BCA senilai Rp100 juta kepada masing-masing

anggota Dewan, serta uang tunai Rp1 juta hingga Rp1,5 juta/orang. KPK Surati Mendagri KPK akan mengirimkan surat kepada Menteri Dalam Negeri (Mendagri) supaya Gubernur Riau itu dinonaktifkan. KPK berpandangan jika pejabat atau kepala daerah sudah berstatus tersangka harus segera nonaktif. “Mekanismenya, kalau se­ seorang ditetapkan sebagai tersangka, memang biasanya akan ada surat yang dikirimkan KPK kepada pemerintah supaya dia dinonaktifkan,” kata Wakil Ketua KPK Bambang Widjojanto di gedung KPK, Jakarta, Jumat (21-6). Bambang menjelaskan pimpinan KPK juga sudah menandatangani surat supaya kader Golkar tersebut dinonaktifkan sebagai gubernur. “Saya menduga suratnya sudah dikirim karena sudah disetujui pimpinan. Pengiriman surat itu kalau enggak pekan ini ya pekan lalu,” ujar dia. Seperti diketahui, Gubernur Riau Rusli Zainal akhirnya resmi ditahan setelah menjalani pemeriksaan sebagai tersangka perkara dugaan suap pembahasan revisi Peraturan Daerah (Perda) PON XVIII Provinsi Riau, Jumat lalu. (MTVN/U3)

HUBUNGAN BILATERAL

Italia-China Kerja Sama dengan Iran

MEDIA SOSIAL

Banjir Ucapan ‘HBDJokowi’ JAKARTA (Lampost): Gubernur Jakarta Joko Widodo genap berusia 52 tahun, Jumat (21-6). Pria asli Surakarta ini pun menerima begitu banyak ucapan ulang tahun di jejaring sosial Twitter. Warga pun akhirnya memberikan ucapan via akun Twitter dengan hashtag #HBDJokowi. Selain ucapan selamat ulang tahun, mereka juga memberikan permintaan, harapan, dan saran kepada mantan Wali Kota Solo tersebut. Contohnya saja Oliver Zua

CMYK

dengan akun @pokids, “Happy birthday to ‘Bapak Metalhead’ kami, Joko Widodo atau Jokowi, semoga sehat selalu dan terus berkarya amien sukses ya Pak. GBU.” Bukan hanya warga DKI yang ia pimpin, warga Solo juga tidak mau ketinggalan. Seperti Harris Abdul melalui @ haf_23 menulis, “@jokowi_do2 selamat ulang tahun yg ke-52. Semoga Jakarta bisa lebih baik dipimpin Pak Jokowi (dari Solo untuk Jakarta).” Ada pula saran agar Jokowi tidak terburuburu mencalonkan diri seba-

gai pemimpin negara ini. Wakil Gubernur DKI Jakarta Basuki Tjahaja Purnama (Ahok) pun tidak lupa mengucapkan selamat ulang tahun ke Jokowi. “Ucapan ulang tahun ya biasalah. Yang paling penting panjang umur, sehat, dan bahagia,” kata Ahok, Jumat (21-6). Selain itu, Ahok meng­ ingatkan mantan Wali Kota Solo itu untuk tetap bekerja demi rakyat. “Tetap harus taat kepada konstitusi daripada konstituen,” kata dia. (PRITA/SAN YASDI/U3)

±

ROMA (Lampost): Perdana Menteri Italia Enrico Letta mengatakan Italia tertarik bekerja sama dengan Presiden Iran Hassan Rohani. Saat berpidato dalam jumpa pers, Kamis (20-6), Letta mengatakan pemilihan presiden pada 14 Juni di Iran adalah wujud kehadiran bangsa Iran dalam menentukan nasib mereka. “Saya sangat menyadari pen­ tingnya hubungan positif de­ ngan Republik Islam Iran dan akan melakukan segala upaya untuk meningkatkan hubung­ an dwipihak,” katanya. Menurutnya, hasil pemilih­

an umum di Iran adalah langkah pertama dan Italia akan menyambut langkah-langkah lain yang harus diambil oleh Teheran untuk membangun hubungan yang lebih baik dengan dunia. Dia menambahkan sebagai mantan menteri perdagangan luar negeri Italia, ia telah meng­ unjungi Teheran dan beberapa kota Iran lainnya. Presiden Ita­lia Giorgio Napolitano baru-baru ini mengirimkan pesan ucapan selamat kepada Presiden Iran terpilih Hassan Rohani dan ia menyerukan ditingkatkannya hubungan Teheran-Roma.

Sementara itu, Menteri Kebudayaan China Cai Wu, Kamis, menekankan pen­ tingnya meningkatkan kerja sama dengan Republik Islam Iran. Berbicara pada upacara peresmian pekan kebudayaan Iran di China, Wu mengatakan Iran dan China telah menciptakan dua peradaban yang kaya dan luar biasa di dunia. Mengacu pada hubungan 1.000 tahun antara kedua negara, dia mengatakan para pemimpin Iran dan China telah melampirkan arti penting khusus untuk peningkatan hubungan bilateral. (ANT/U3)

CMYK

±


CMYK

SABTU, 22 JUNI 2013

“Saya sampaikan kepada pegawai di sini jangan merokok di kantor. Kalau mau merokok, jangan sampai kelihatan saya.”

5

Aparat Diminta Razia Senpi

L I N TA S

Operasi Penghapusan Pungli Berdampak Positif BLAMBANGAN UMPU— Operasi yang dilakukan tim gabungan seluruh satuan Polres Way Kanan terhadap oknum pelaku pungutan liar (pungli) di jalur lintas tengah (Jalinteng) berdampak positif. Kapolres Way Kanan AKBP Kunto Prasetyo, melalui Kabag Ops. Kompol Heryanto, menjelaskan berdasarkan evaluasi yang dilaksanakan Kamis (20-6), tidak ditemukan oknum pelaku pungli. “Setelah tiga hari lalu diadakan sosialisasi masalah pungli di jalan raya. Setelah diadakan evaluasi tadi pagi, hal demikian tidak ditemukan,” ujar Heryanto. Menurut dia, pihaknya akan menindaklanjuti bila ada masyarakat pengguna jalan, khususnya kendaraan bermuatan, bila ditemukan oknum yang melakukan pungli. Hal ini dapat disampaikan melalui Call Center Polres Way Kanan di 085268673782. (CK5/CK4/D2)

RAWAJITU SELATAN—Warga Kampung Gedung Karyajitu, Kampung Yuda Karyajitu, dan warga lainnya di Kecamatan Rawajitu Selatan, Tulangbawang, meminta pembuatan jalan dan dermaga di pintu masuk Sungai Tulangbawang. Hal itu untuk mengatasi rusaknya tanggul akibat abrasi yang sudah memasuki saluran menuju Pasar Minggu Gedung Karyajitu. Menurut Hendro, guru SMA Makarti Muktitama Rawajitu, seiring semakin ramainya Pasar Minggu Gedung Karyajitu, perlu perhatian pemerintah soal perkembangan daerah perairan ini. Menurutnya, tidak ada gunanya pengerukan saluran tanggul jika tidak dibarengi dengan pembangunan dermaga di pintu masuk Way Tulangbawang dan tanggul Rawajitu. Dia mengatakan terkikisnya tanggul karena saluran air yang menghubungkan Sungai Tulangbawang dan pusat keramaian Pasar Minggu Rawajitu sering dilalui kapalkapal besar yang keluar-masuk menuju pasar. (UNA/D2)

Prioritaskan Atasi Perambah TNBBS KRUI—Kepala Dinas Pertanian Perkebunan dan Kehutanan Kabupaten Pesisir Barat N. Lingga Kusuma mengatakan salah satu program prioritas dinasnya yaitu segera mencarikan solusi bagi warga yang tinggal di kawasan Taman Nasional Bukit Barisan Selatan (TNBBS), khususnya di Kecamatan Bengkunatbelimbing, agar tidak terjadi lagi gesekan kepentingan antara warga dan pemerintah. “Kami lagi konsentrasi mengatasi dan mengeliminasi persoalan TNBBS di Pekon Sumberejo, Pemerihan, Way Haru, Way Tias, Siringgading, dan Bandardalam, Kecamatan Bengkunatbelimbing, sesuai dengan instruksi Pak Bupati agar pemerintah membantu masyarakat hidup layak, tetapi tidak melawan aturan yang ada. Bagaimana caranya warga tenang tidak usah gelisah, tetapi tidak boleh merambah lagi. Tidak terjadi gesekan lagi antara pemerintah dan warga. Pemkab akan mencarikan pengganti wilayah kawasan TNBBS yang telah menjadi tempat permukiman warga dengan hutan negara lainnya yang ada di wilayah kabupaten ini, dengan cara menaikkan statusnya menjadi TNBBS,” kata Lingga di ruang kerjanya, Rabu (19-6). (CK3/D3)

LAMPUNG POST/AAN KRIDOLAKSONO

ANTREAN TRUK. Memasuki libur sekolah pekan lalu, arus penyeberangan truk dari Pelabuhan Bakauheni menuju Merak, Banten, meningkat dari 2.700 menjadi 3.500 truk/hari. Kendaraan barang yang hendak menyeberang ke Pelabuhan Merak menunggu jadwal pelayanan kapal di Dermaga II Pelabuhan Bakauheni, Jumat (21-6).

KESEHATAN

Tetapkan Kawasan Bebas Rokok KRUI (Lampost): Merokok tidak hanya membahayakan diri sendiri, tetapi orang di sekitarnya juga terkena dampak dari asap rokok yang biasa di sebut perokok pasif. Untuk meminimalisasi dampak tersebut, Dinas Kesehatan Kabupaten Pesisir Barat menetapkan kawasan bebas rokok. “Banyak orang tidak menghargai arti sehat lebih muda. Tidak ada satu pun kriteria yang menguntungkan dari merokok, baik dari ekonomi maupun kesehatan. Dampak merokok kumulatif atau menumpuk, pelan tapi pasti penyakit itu akan datang. Obat agar tidak merokok cuma satu, dari niat kita. Kebiasan merokok bagaimana pun tetap saja tidak bisa diterima,” kata Kepala Dinas Kesehatan Pesisir Barat Bambang Purwanto, di Dinas

Kesehatan setempat, beberapa waktu lalu. Oleh sebab itu, kepada petugas Dinas Kesehatan yang ada saat ini diberlakukan kawasan bebas merokok, dimulai di lingkungan kantor Dinas Kesehatan dan sembilan puskesmas yang ada di Pesisir Barat. “Saya sampaikan kepada pegawai di sini jangan merokok di kantor. Kalau mau merokok, ja ngan sampai kelihatan saya. Ber henti merokok mungkin bagi sebagian orang sulit, tetapi bukan berarti tidak bisa,” kata dia. Bambang mengatakan secara bertahap nanti kalau di internal ke sehatan sudah diberlakukan kawasan bebas merokok, pi haknya akan menyampaikan usulan kepada bupati agar me ngeluarkan surat edaran

atau imbauan agar pegawai pemerintah tidak merokok di ruang kantor dan lokasi-lokasi umum di sekitar perkantoran. Setelah itu, harapannya Pemkab mengeluarkan peraturan bupati tentang larangan merokok di lokasi perkantoran pemerintah. “Kalau memang unsur Pemkab Pesisir Barat sudah lengkap, kita harapkan menjadi perda larangan merokok di tempat umum yang bisa mengganggu warga lainnya,” kata dia. Program Dinas Kesehatan tersebut mendapat respons positif dari warga. “Program ini sudah tepat. Penerapannya perlu pengawasan lebih ekstra agar tepat sasaran. Warga mendukung karena kesehatan memang vital untuk kehidupan,” kata Sentosa, warga Kabupaten Pesisir Barat. (CK3/D2)

INFRASTRUKTUR

Pembangunan Desa Pribumi Diutamakan LAMPUNG POST/CK5

PENCURIAN REL KERETA. Barang bukti pencurian rel kereta api berupa 4 unit mobil, 4 sepeda motor, serta dua buah tabung, digunakan untuk memuluskan aksi delapan kawanan curas tersebut. Dalam aksinya, mereka menggunakan las berbahan bakar gas. Foto dibidik di Mapolres Way Kanan, Jumat (21-6).

PRESTASI

Siswa Masuk PTN Diusulkan Dapat ‘Reward’

L I WA ( L a mp o s t ) : S i swa asal Lampung Barat yang diterima di perguruan tinggi nege ri (PTN) diusulkan untuk mendapat reward dari Pemkab setempat. Kasi Pendidikan Menengah Dinas Pendidikan Lampung Barat Asep Suganda, mendampingi Kadis Pendidikan Nukman, Jumat (21-6), menyatakan sampai kemarin (21-6), jumlah siswa yang diterima di PTN tanpa tes mencapai 78 orang. Jumlah itu diperkirakan bertambah mengingat hasil seleksi penerimaan mahasiswa ba ru melalui jalur tes hingga kemarin belum disampaikan. Sementara ke78 siswa yang di nyatakan diterima di PTN melalui jalur tanpa tes itu, kata dia, yang terbanyak adalah siswa yang berasal dari SMAN 1 Liwa yakni mencapai 38 orang. Kemudian dari SMAN 1 Way Tenong 20 orang, SMAN 1 Sumberjaya 9 orang, SMAN 1 Sukau 5 orang, SMAN 1

Belalau 3 orang, serta SMAN 1 Kebuntebu, SMAN 1 Sekincau, dan SMAN 2 Liwa masing-masing 1 orang. Mereka diterima di Universitas Lampung, Institut Pertanian Bogor, Universitas Bengkulu, Universitas Diponegoro, Universitas Brawijaya, Universitas Islam Negeri Jakarta, Universitas Islam Negeri Sunan Kalijaga, Universitas Negeri Yogyakarta, Universitas Pendidikan Indonesia, Universitas Sebelas Maret, Universitas Sriwijaya, dan Institut Teknologi Bandung. Mereka yang masuk PTN melalui seleksi bersama masuk perguruan tinggi negeri (SBMPTN), kata Asep, diusulkan mendapat penghargaan bersama siswa yang mendapat nilai UN tertinggi. Soal besaran reward yang diusulkan, kata dia, belum dapat dijelaskan karena masih akan dibahas lebih lanjut. Namun, jika mengacu pada tahun lalu, reward diberikan sebesar Rp1 juta/orang. (ELI/D2)

CMYK

MESUJI (Lampost): Makin maraknya aksi kejahatan menggunakan senjata api (senpi) ilegal meresahkan masyarakat. Oleh sebab itu, sejumlah kepala desa di Mesuji meminta aparat melakukan razia senpi karena aksi kejahatan bersenpi terjadi di hampir semua wilayah Mesuji.

Warga Rawajitu Minta Dermaga

Bambang Purwanto (Kepala Dinas Kesehatan Pesisir Barat)

DAERAH LAMPUNG POST

CMYK

MESUJI (Lampost): Bupati Mesuji Khamamik akan mengutamakan pembangunan desa pribumi Mesuji. Hal itu karena desa pribumi banyak yang tertinggal dibandingkan dengan desa pendatang. Desa pribumi tersebut antara lain Sritanjung, Kagungandalam, Nipahkuning, Wiralaga, Talanggunung, Sungaicambai, Sungaibadak, dan Sungaisidang. Khamamik memulai dengan pem bangunan badan jalan yang selama ini menjadi faktor utama tertinggalnya desa pribumi yang mayoritas berada di daerah perairan. Sektor pendidikan, perekonomian, serta

keamanan menjadi sasaran selanjutnya. “Kami utamakan pembangunan desa pribumi Mesuji. Kami tidak bisa mungkiri bahwa desa pribumi tertinggal oleh desa pendatang, pertama kami bangun jalan yang menjadi akses keluar-masuknya masyarakat desa,” kata Khamamik, Jumat (21-6). Dia mengatakan melalui Dinas Peternakan, Pemkab Mesuji akan memberikan bantuan itik serta bibit lengkeng kepada masyarakat di desa pribumi. “Lengkeng sangat cocok di Mesuji, 1 kilo lengkeng bisa dihargai sampai Rp8.000 dan

dalam satu pohon bisa berbuah sampai 30 kg. Ini akan sangat menguntungkan bagi masyarakat. Sedangkan untuk itik, kami bisa jual telor itik ke luar Mesuji. Kami sudah anggarkan sekitar Rp6 miliar.” Masyarakat menyambut baik niat dan upaya pemerintah untuk membangun desa pribumi dan berharap agar semua rencana tersebut terealisasikan. “Kami berharap itu semua dapat terealisasi. Untuk jalan, tidak jarang kami tidak bisa ke luar desa karena rusaknya badan jalan. Kami berharap semua bisa terealisasi dengan cepat,” ujar salah satu warga. (CK6/D2)

LAMPUNG POST/GUNTUR TARUNA

KERUK SALURAN AIR. Pendangkalan saluran tanggul Gedung Karyajitu, Kecamatan Rawajitu Selatan, Tulangbawang, berimbas ke saluran rumah penduduk. Tanah menyumbat menyebabkan banjir di musim hujan. Untuk mengatasinya, warga mengeruk saluran dengan alat seadanya, Jumat (21-6).

Salah satu kepala desa mengutarakan di desanya sangat banyak pengguna senpi tanpa izin. Bahkan, sudah menjadi rahasia umum maupun aparat kepolisian, para pemilik senpi sering mengintimidasi penduduk desa. “Warga di desa saya sangat banyak pengguna senpi rakitan. Mereka kerap mengintimidasi warga lain dengan senpi. Sampai saat ini, mereka seolah kebal hukum. Saya berharap polisi mau melakukan razia senpi,” kata kepala desa yang enggan disebutkan namanya. Permintaan yang sama juga diutarakan Kepala Desa Sritanjung Hasnawati. Sebab, selama ini peredaran senpi seolah tidak tersentuh aparat penegak hukum. “Kami meminta agar aparat segera melakukan razia senpi. Mau bagaimana juga, kami kerap tidak tenang menjalankan tugas karena banyaknya pengguna senpi,” kata Hasna. Pemantauan Lampung Post, di Kabupaten Mesuji pengguna senpi rakitan didominasi warga yang berasal dari desa perairan atau desa perbatasan dengan Kabupaten Ogan Komering Ilir (OKI). Terakhir, lebih dari seminggu ini aksi pamer senpi di lakukan oleh perambah yang ada di kawasan hutan Register 45. Perambah saling balas melepaskan tembakan di kawasan register. “Mereka saling tembak, terdengar seperti bunyi letusan senpi hingga 50 kali. Kami sebagai warga sangat

takut dengan keadaan ini,” ujar Hudri, warga sekitar register 45. Penegakan Hukum Lemah Sebelumnya diberitakan, Bupati Mesuji Khamamik kecewa terhadap lemahnya penegakan hukum di Kabupaten Mesuji. Dia menyampaikan hal itu terkait kerusuhan dan pelanggaran hukum yang tidak ditindak aparat keamanan. Bahkan, dilepasnya pelaku tindak pidana pencurian karena ancaman massa menjadi salah satu faktor yang justru membuat kondisi keamanan Mesuji makin rawan. Sejumlah kasus kejahatan lainnya di Mesuji tidak tuntas dan bahkan tidak terungkap. Kasus-kasus itu mulai dari pembakaran kantor bupati Mesuji yang tersangkanya tidak ditangkap hingga kasus pembunuhan dan pembegalan banyak yang tidak terungkap dan berhenti di tengah jalan. “Pembunuhan lima orang di Desa Wirabangun, pembakaran rumah salah seorang anggota DPRD Mesuji, bahkan kasus-kasus pembegalan di Mesuji belum ada yang tertungkap. Bahkan, tidak seorang pun ditetapkan sebagai tersangka. Semua kasus itu menguap begitu saja dan terkesan dilupakan,” ujar dia. Buruknya penegakan hukum di Mesuji diperparah dengan seringnya tersangka kejahatan yang dilepas kembali hanya gara-gara desakan massa yang mengancam akan merusak. (CK6/D2)

PENDAPATAN NEGARA

Retribusi Pasar Pringsewu Tak Tertata PRINGSEWU (Lampost): Kepala Dinas Pasar, Kebersihan, Pertamanan, dan Pemakaman Kabupaten Pringsewu Ersi Hartati Lenny mengeluhkan sulitnya penertiban Pasar Gadingrejo dan Pringsewu. Pasalnya, dalam proses penyerahan aset daerah, belum di sertai bukti otentik dari Pemkab Tanggamus. Akibatnya, Pemkab Pringsewu kesulitan melakukan penertiban, termasuk menarik retribusi dan pajak. Ersi juga mengakui anggaran tahun 2013 sangat terbatas, sehingga belum bisa mem buat program kerja secara maksimal. “Anggaran ha nya sebesar Rp4 miliar dirasa sangat kurang untuk dinas dengan empat bidang,” ujar Ersi Hartati Lenny, saat bincang Jumat, di Sekretariat PWI Perwakilan Pringsewu, Jumat (21-6). Kadis Pasar, didampingi Sekretaris Anasrullah dan empat kepala bidangnya, menyatakan meskipun dengan anggaran terbatas, pihaknya optimistis menyukseskan program kerja 2013. Dia menjelaskan saat ini pasar yang dikelola Pemkab

Pringsewu hanya tujuh tempat: Pasar Induk Pringsewu, Pasar Gadingrejo, Pasar Page laran, Pasar Sukoharjo, Pasar Adiluwih, Pasar Banyumas, dan Pasar Pardasuka. “Selain tujuh pasar tersebut, pengelolaannya diserahkan ke pekon,” katanya. Acak-acakan Sementara tokoh masyarakat yang ikut dalam bincang Jumat, Hendarman, menyatakan sampai saat ini retribusi dan pajak pasar masih dikelola secara acak-acakan, akibatnya sumber PAD tidak bisa terpantau. Menurutnya, Dinas Pasar harus membuat pola baru agar penanganan sumber PAD bisa dilakukan dalam satu pintu. Dia menilai saat ini retribusi kendaraan di pasar ternyata bukan di kelola Dinas Pasar, melainkan dikelola Dinas Perhubungan. Persoalan ini juga dikeluhkan oleh Anasrullah. Semestinya, kata dia, karena yang punya wilayah adalah Dinas Pasar, retribusi parkir seharusnya juga dikelola Dinas Pasar. (WID/D2)

CMYK


CMYK

SABTU, 22 JUNI 2013 LAMPUNG POST

DAERAH 6 PROMOSI WISATA

LINTAS

Putri Pariwisata Kunjungi Lamsel

Wayan Tini Gantikan Hendri Yulianto SUKADANA—Rapat paripurna istimewa peresmian, pemberhentian, dan pengangkatan anggota DPRD Kabupaten Lampung Timur Wayan Tini Widyawati sebagai anggota DPRD Lamtim menggantikan Hendri Yulianto Idham dari Fraksi PDI Perjuangan berlangsung di ruang sidang DPRD Lamtim, Kamis (20-6). Sidang paripurna peresmian PAW itu dipimpin langsung Ketua DPRD Lamtim Ali Johan Arif dan dihadiri Bupati Lamtim Erwin Arifi n beserta beberapa kepala dinas di lingkungan Pemerintahan Kabupaten Lampung Timur. Ali Johan Arif mengatakan PAW dari Hendri Yulianto Idham kepada Wayan Tini Widyawati tersebut tertuang dalam Surat Keputusan Gubernur Lampung Sjachroedin Z.P. Nomor G/514/B.II/HK/2013 tanggal 11 Juni 20013. (CK7/D3)

Tuntut Pengembalian Tanah Wakaf TERBANGGIBESAR—Mantan Kepala Negeri Seputih Timur Basuni menuntut tanah yang berada di Kopel Poncowati, Kecamatan Terbanggibesar, tepatnya di km 68 Jalinsum, dikembalikan kepadanya. Dia menyatakan tanah itu bukan untuk diperjualbelikan, melainkan untuk fasilitas umum. “Itu tanah saya, yang saya wakafkan seluas 200 x 1.000 m yang diperuntukkan fasilitas umum, seperti sekolah, tempat ibadah, dan fasilitas sosial. Namun, ternyata sebagian diperjualbelikan seluas 50 x 100 m,” ujar dia, Kamis (20-6). “Tahun 1972, saya mewakafkan tanah itu kepada Mayor Jenderal (alm.) Darmo Diwongso yang waktu itu menjabat Menteri Panglima Angkatan Darat karena Kampung Poncowati itu kan daerah transmigrasi dari Angkatan Darat.” Basuni mengatakan hal itu dilakukan bukan untuk memintanya kembali, melainkan karena dia merasa kecewa jika tanah itu diperjualbelikan oknum. “Besok kami akan mengadakan aksi damai ke Pemkab agar mereka mengerti permasalahan ini dan kami akan meluruskan isu-isu yang tidak benar.” (LUT/D3)

Chevron Bantu 5.000 Buku dan 9 Komputer

LIWA—PT Chevron Geortermal Suoh Sekincau (CGSS) dalam waktu dekat menyalurkan bantuan kepada masyarakat melalui program corporate social responsibility (CSR), berupa 5.000 buku mata pelajaran Bahasa Inggris dan sembilan unit komputer untuk sekolah di empat kecamatan di Lampung Barat yang masuk zona eksplorasi potensi panas bumi. Kepala Dinas Pertambangan dan Energi (Distamben) Lampung Barat Indra Kesuma, Kamis (20-9), mengatakan kini manajemen PT Chevron tengah memfi nalisasi data penerima bantuan dari program CSR. Dia mengatakan nantinya sekitar 5.000 buku pelajaran Bahasa Inggis diperuntukkan 32 SD, di antaranya 10 SD di Kecamatan Sekincau dan 22 SD di Kecamatan Way Tenong. “Untuk buku dibagikan ke 32 SD di dua kecamatan karena kecamatan Suoh dan Bandarnegeri Suoh sudah memperolehnya akhir tahun lalu,” kata Indra. Sementara itu, bantuan sembilan unit komputer diperuntukkan 9 SMA/SMK sederajat di empat kecamatan, antara lain 3 sekolah di Kecamatan Sekincau, 3 di Kecamatan Way Tenong, 2 di Bandarnegeri Suoh, dan 1 SMA di Kecamatan Suoh. (CK1/HEN/D3)

DOK. HUMAS PEMKAB TUBA BARAT

TANAM POHON. Ketua TPP PKK Kabupaten Tulangbawang Barat Ny. Hasiah Bachtiar menanam bibit pohon pada peringatan Hari Lingkungan Hidup Sedunia di halaman sekretariat Pemkab setempat, Jumat (21-6).

PEKAN BUDAYA

Festival Metro Jadi Festival Putri Nuban

M ET RO ( La mpost): Wa l i Kota Metro Lukman Hakim memantapkan jati diri Festival Budaya Metro diubah menjadi Festival Budaya Putri Nu ban. Dia mengatakan Festival Budaya Putri Nuban akan menjadi agenda tahunan dalam rangkaian pesta rakyat peringatan hari jadi Kota Metro. Hal itu disampaikan Wali Kota saat menutup Metro Fair dan Pesta Budaya, Selasa (18-6) malam. Wali Kota mengharapkan kegiatan budaya yang telah digelar hendaknya terus meningkat. “Saya mengapresiasi Festival Budaya tahun ini yang banyak mengalami perubahan bag us. Sebab it u, perlu ditingkatkan lagi ke depannya,” ujarnya. Hal senada dia katakan untuk kegiatan Metro Fair yang harus dikemas lebih baik lagi. “Ke depan, agenda pes-

CMYK

ta rakyat ini terus dikemas lebih baik lagi,” kata dia. Wali Kota meminta kegiatan tersebut dievaluasi agar terus mengalami kemajuan dan lebih baik lagi ke depannya. Penut upa n Met ro Fa i r dan Fes tival Budaya Putri Nuban ju ga sekaligus diwarnai dengan penyerahan penghargaan Adipura dari Wali Kota Me tro Lukman Hakim kepada masyarakat Metro yang diterima Ketua DPRD Sudarsono. Wali Kota Lukman Hakim juga mendapat penghargaan Kalpataru dari Provinsi Lampung yang ditetapkan gubernur karena dini lai berhasil menjadikan Kota Metro meraih Penghargaan Adipura secara berturutturut dan penghargaan Adiwiyata tingkat provinsi dan nasional serta Adiwiyata Mandiri melalui kebijakankebijakannya. (CAN/D3)

CMYK

LAMPUNG POST/IKHSAN DWI NURSATRIO

PRODUK HASIL BUMI. Sejumlah pengunjung melihat hasil bumi yang dipamerkan anjungan Pesisir Barat pada Lampung Fair 2013 di PKOR Way Halim, Bandar Lampung. Hasil bumi yang ditampilkan sangat menarik perhatian pengunjung karena menjadi ciri khas daerah tersebut.

Kuota Jemaah Haji Lamtim Berkurang SUKADANA (Lampost): Pengurangan jumlah jemaah calon haji Indonesia sebesar 20% berdasarkan surat Kementerian Agama RI yang sudah berkoordinasi dengan Kerajaan Arab Saudi pada Kamis (6-6) lalu, berdampak pada berkurangnya kuota haji Kabupaten Lampung Timur. Sebanyak 108 jemaah calon haji (calhaj) dari 615 calhaj asal kabupaten itu gagal berangkat tahun ini. Hal ini diungkapkan Kasi Keberangkatan Haji dan Umrah Kantor Wilayah Kementerian Agama Lamtim Kasimun, di ruang kerjanya, Jumat (21-6). Dia mengatakan rancangan awal jumlah calhaj Indonesia sebanyak 211 ribu orang. Dari jumlah itu, 6.282 calhaj berasal dari Provinsi Lampung. Namun, akibat adanya peng u rangan k uota 20% dar i pu sat , ju m la h ca l haj asa l Lampung berkurang 1.248 orang dan ditunda keberangkatannya. “Dari kuota jemaah calon haji asal Lampung sebanyak 6.282 orang, sebanyak 1.248 cal haj ter tu nda keberangkatan nya pada tahun ini.” Ia melanjutkan dari 1.248 ca l haj ya ng ter t u nda it u , sebanyak 365 jemaah belum melunasi pem bayaran keberangkatan haji yang dimulai sejak 22 Mei—12 Juni 2013.

Sementara sisanya 883 calhaj lagi yang tertunda keberangkatannya diambil dari nomor urut keberangkatan dari paling bawah. “Sebanyak 365 jemaah yang belum melunasi biaya hajinya jelas ditunda keberangkatannya, sedangkan 883 jemaah lagi diambil dari nomor urut walaupun mereka sudah melunasinya. Semula nomor urut yang akan berangkat sampai 0800058826. Namun, setelah keluarnya surat pengurangan tersebut, jumlah jemaah yang akan berangkat berkurang menjadi sampai nomor urut 0800057875,” kata dia. Untuk calhaj yang tertunda keberangkatannya, kata Kasimun, akan diberangkatkan pada tahun berikutnya atau 2014. “Pada keberangk ata n ta hu n depa n , k a m i akan mengutamakan ke-108 jemaah calon haji tertunda pada tahun ini,” ujarnya. I a j u g a me n a m b a h k a n pada Sabtu (22-6) ini Menteri A g a m a Su r y ad h a r m a A l i

akan menghadap langsung Kerajaan A rab Saudi yang diwakili menteri pengurusan haji untuk bernegosiasi agar bisa mengurangi lagi jatah pengurangan kuota jemaah Indonesia dari angka 20% tersebut. Apabila negosiasi itu berhasil, Indonesia dapat menambah kuota keberangkatan calhaj tahun ini. “Rencananya Menteri Agama akan mendatangi Kerajaan Arab Saud i u nt u k ber negosiasi dengan harapan 883 calhaj yang sudah melunasi biaya per ja lanan haji dapat be rangkat ke Tanah Suci untuk melaksanakan ibadah haji tahun ini,” kata dia. Rancangan awal keberangkatan calhaj tahun ini ditetapkan pada 10 September 2013. Namun, hal ini masih bisa berubah karena kebijakan ini merupakan kewenangan pusat. Ia juga mengimbau kepada calhaj lanjut usia yang tidak bisa berjalan atau menggunakan kursi roda agar menunda keberangkatannya menjadi tahun depan. Hal ini disebabkan adanya perbaikan pada lantai dua Masjidil Haram karena tempat tawaf jemaah yang tidak dapat berjalan berada di lantai dua. (CK7/D3)

KINERJA PEGAWAI

Dishub Bina Petugas Terminal PRINGSEWU (Lampost): Dinas Perhubungan (Dishub) Kabupaten Pringsewu menggelar pembinaan untuk menambah wawasan bag i 80 pet ugas perhubungan yang bertugas di terminal di wilayah Pringsewu, Jumat (21-6). Kabid Teknik Sarana dan Prasarana Dishub Kabupaten Pringsewu Bambang Suhermanu menjelaskan pembinaan itu berupa pengetahuan lingkungan lokal yang dilakukan setiap tiga bulan sekali. Menurut dia, pembinaan itu bertujuan agar petugas mempunyai wawasan soal lingkungan sekitar, seperti arah jalan dan lokasi wilayah. Dengan demikian, apabila ada yang

bertanya arah jalan, petugas bisa menunjukkannya. Dia menjelaskan terminal merupakan salah satu tempat berkunjung masyarakat sehingga petugas yang berada di tempat itu harus memiliki wawasan. “Contohnya Jalinbar, anggota harus tahu jalan ini sampai ke mana, Krui—Bengkulu. Jadi, jika ada masyarakat yang membutuhkan infomasi, setidaknya mereka bisa menunjukkan arah yang harus ditempuh. Menurut Bambang, para petugas perhubungan dilindungi Undang-Undang No. 22 Ta hun 2009 tentang Perhubungan Lalu Lintas dan Angkutan Jalan. Selain itu,

petugas yang menjalankan tugasnya telah dibekali Perda No. 6 Tahun 2011 tentang Retri busi Terminal. “Jadi, inti dari pembekalan ialah memberikan wawasan kepada anggotanya untu k menjalan kan tugas sesuai undang-undang. Bambang mengimbau pengguna jalan dapat mematuhi aturan lalu lintas demi keselamatan bersama,” ujar Bambang. Apalagi, Pringsewu sedang dinilai tim Graha Wahana sehingga dengan peningkatan disiplin petugas dalam mengatur arus lalu lintas, Kabupaten Pringsewu bisa mendapatkan predikat terbaik. (WID/D3)

KALIANDA (Lampost): Putri Indonesia Pariwisata (PIP) 2013 Cok Istri Krisnanda ber tandang ke Lampung Selatan, Jumat (21-6), untuk mengunjungi sejumlah tempat wisata di kabupaten itu. Rencananya dia akan mengunjungi Pantai Guci Batu Kapal, Way Belerang, dan Kedai Bekhubah. Cok Istri Krisnanda yang berasal dari Denpasar, Bali, men gat a k a n k u nju n ga n wisata ini bertujuan mempromosikan dan mengenal lagi potensi–potensi wisata di Kabupaten Lampung Selatan. “Saya sebagai Putri Indonesia Pariwisata tidak mau mengesankan hanya mempromosikan tempat wisata di Bali kepada wisatawan lokal maupun mancanegara. Tetapi, di daerah Lampung Selatan pun harus dikenalkan,” ujarnya kemarin. Cok Istri Krisnanda menjelaskan kunjungan ini akan menjad i bekal untu k nya d a l a m me mpr omo s i k a n tempat–tempat wisata yang ada di Lampung Selatan ke ti ngkat nasional bahkan internasional. “Senang sekali, saya bisa mengunjungi beberapa objek wisata di sini (Lampung Selatan, red). Ini akan menjadi bekal nantinya dalam mempromosi kan tempattempat wisata yang ada di Indonesia,” ujarnya.

Lebih lanjut dia menyatakan makanan khas Kabupaten Lampung Selatan, yakni wingko pisang, kue labu, dan otak–otak, tidak kalah enaknya dengan makanan khas daerah lain. “Selain pantainya cukup bagus, makanan khas kabupaten ini tidak kalah enaknya dengan makanan khas daerah lain.” Sementara itu, Pelaksana Tugas Sekretaris Kabupaten Lampung Selatan Sutono mengatakan Pemkab Lamsel telah mempromosikan semua tempat wisata yang ada di kabupaten itu, seperti Way Belerang, Menara Siger, Gunung Krakatau, dan pantai–pantai yang ada. “Pemkab Lampung Selatan berharap Putri Indonesia Pariwisata 2013 dapat mempromosikan semua tempat wisata yang ada ke tingkat internasional,” kata Sutono. Disinggung tentang wisata air panas Way Belerang, Sutono menuturkan Pemkab Lamsel meminta investor untuk mengembangkannya lebi h mena r i k l ag i , misalnya dengan membangun pemandian belerang beraroma bu nga melat i , cengkih, dan lainnya. “Untuk wisata air panas Way Belerang agar dapat dikembangkan lagi. Hal ini supaya para w isatawan ter tari k berkunjung ke Lampung Selatan,” ujarnya. (TOR/D3)

LAMPUNG UTARA

Pemkab Gelar Rakor Bahas Kenaikan Harga KOTABUMI (Lampost): Guna mengant isipasi lonjak an harga sembilan bahan pokok (sembako) yang kini mulai terjadi di sejumlah pasar, Pemerintah Kabupeten (Pemkab) Lampung Utara akan menggelar rapat koordinasi (rakor) dengan sejumlah instansi terkait di daerah itu. Faktor kenai kan harga beberapa jen is sem ba ko merupakan dampak dari rencana kenaikan harga bahan bakar minyak (BBM). “Selain masalah kenaikan sejumlah harga bahan pokok, pihaknya juga akan membahas tarif angkutan umum jika nantinya kenaikan harga BBM mulai diterapkan,” kata Azwar Yazid, asis ten II Bidang Ekonomi Pembangunan Kesejahteraan Rak yat Pem kab Lampura, Kamis (20-6). Dia juga menjelaskan rakor yang rencananya digelar pekan depan dengan melibatkan beberapa satuan kerja, seperti Diskoperindag, Dinas Pengelolaan Pasar, Bidang Ekonomi, Dinas Pertanian dan Peternakan, Perikanan, Ketahanan Pangan, Bulog, Dishutbun, Dishubkominfo,

beberapa agen, dan juga distributor barang. “Sejauh ini Pemkab Lampura belum membentuk tim khusus, tapi Dinas Perindustrian dan Perdagangan secara berkala memantau harga di pasaran dua kali sepekan,” ujarnya. Pemantauan it u u nt u k me n g a nt i s ip a s i ok nu m oknum yang memanfaatkan isu kenaikan harga BBM dan situasi menjelang Ramadan, denga n men i m bu n atau mempermainkan harga jual semaunya sehingga meresahkan masyarakat. Berdasarkan hasil investigasi di sejumlah pasar Lampura, telur kini dijual Rp19 ribu—Rp20 ribu/kg. Sebelumnya, telur dijual Rp17 ribu/kg dan mulai naik sejak Selasa (18-6). Sedang kan harga ayam potong yang biasanya dijual Rp30 ribu/ekor, naik menjadi Rp33 ribu. Salah seorang pedagang telur di pasar pagi Kotabumi, Misrah (30), mengatakan lonjakan harga bahan pokok, seperti telur, merupakan reaksi atas ketidakpastian keputusan harga BBM dari pemerintah. (HAR/YUD/D3)

LAMPUNG POST/WIDODO

BINA PETUGAS. Dinas Perhubungan Kabupaten Pringsewu melakukan pembinaan terhadap 80 petugas lalu lintas yang bertugas di sejumlah terminal di kabupaten itu, Jumat (21-6). Pembinaan itu bertujuan agar petugas mempunyai wawasan arah jalan dan lokasi wilayah sekitar Pringsewu.

CMYK


±

±

CMYK

CMYK

RUWA

JURAI

sabtu, 22 juni 2013

AKBP Bayu Aji (Kapolres Lampung Selatan) Datang tidak ditahan dan belum ditetapkan sebagai tersangka, sebab hasil tes awal negatif.

7

LAMPUNG POST

Cabuli Remaja, Pemuda Dibekuk

SUKADANA (11.30 WIB)

±

Areal Pemkab Lamtim Rawan Pencurian AREAL parkir Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Lampung Timur (Lamtim) rawan pencurian. Jumat (21-6), dua mobil milik pejabat Lamtim kaca pintunya dipecahkan oleh penjahat dan tas di dalamnya diambil. Dua pejabat yang menjadi korban pencurian yaitu Staf Dinas Pendapatan, Pengelolaan, Keuangan, dan Aset Daerah (DP2KAD) Ahmad Sianto. Kaca pintu sebelah kiri Isuzu Panther B-8501TO dipecahkan dan pencuri menjarah tas. “Tas yang dicuri hanya sebuah tas kosong tanpa isi. Kejadiannya sekitar pukul 11.30, kerugian hanya kaca

pintu sebelah kiri pecah dan tas kosong saja,” kata Ahmad. Selain itu, mobil dinas To­ yota Rush BE-2213-NZ milik Kabid Aset DP2KAD Lamtim Fauzan Iskandar juga dijarah penjahat. Kaca mobil sebelah kanan dipecah, lalu tas dan sejumlah pakaian dijarah. Ironisnya, ujar salah seorang warga Sukadana, MD, setiap kejadian pencurian di Pemkab Lamtim pelakunya tidak pernah terungkap. Seperti yang terjadi sebelumnya, kantor Dinas Pasar yang pernah disatroni pencuri beberapa bulan lalu. Hingga saat ini pelakunya tidak terungkap. (GUS/D1)

n LAMPUNG POST/IKHSAN DWI NUR SATRIO

METRO (12.30 WIB)

Perampok Nasabah Bank Belum Jelas n LAMPUNG POST/IKHSAN DWI NUR SATRIO

ANJUNGAN LAMBAR. Dua orang pengunjung berfoto di depan ambubak yang biasa dipakai pada acara adat di anjungan Lampung Barat pada Lampung Fair 2013, PKOR Way Halim, Bandar Lampung.

±

n LAMPUNG POST/IKHSAN DWI NUR SATRIO

ANJUNGAN TULANGBAWANG. Seorang penjaga menjaga makanan olahan khas Tulangbawang, seperti keripik pisang, pada anjungan Tulangbawang di Lampung Fair 2013, PKOR Way Halim, Bandar Lampung.

POLRES Metro belum dapat gambaran pelaku perampokan nasabah Bank Panin sebesar Rp250 juta di Jalan Wijaya Kusuma No. 37/39 RT 02/RW 01, Metro Pusat, Kamis (20-6). “Kami bersama anggota masih terus melakukan penyelidikan di lapangan. Belum ada gambaran pelaku,” kata Kasat Reskrim Ajun Komisari Polisi (AKP) Arif Rambe, mendampingi Kapolres Metro Ajun Komisaris Besar Polisi (AKBP) Hengki, Jumat (21-6). Ditanya mengenai adatidaknya kejanggalan dalam peristiwa tersebut, Rambe juga belum dapat memberikan keterangan pasti. Rambe menjelaskan seusai kejadian satuan reskrim langsung terjun ke tempat kejadian perkara (TKP), sedangkan sebagian anggota lainnya melakukan pengejaran ke sejumlah tempat yang diper-

kirakan dilalui pelaku. Bahkan, Dewi, pembawa uang yang dirampok, juga langsung diambil keterangannya di Mapolres Metro, pada malam hari seusai kejadian. Dari pengakuan Dewi, kata sumber, ciri-ciri pelaku berbadan gemuk dan warna kulit hitam dengan mengendarai sepeda motor besar sejenis Mega Pro. Untuk mendapatkan data lebih lengkap, jajaran kepolisian Metro, pada malam hari seusai kejadian, mendatangi rumah korban dan juga Bank Panin untuk melihat CCTV. Diberitakan sebelumnya, kawanan perampok beraksi di siang bolong, di bilangan Jalan Wijaya Kusuma Nomor 37/39 RT 02/RW 01 Metro Pusat, Kamis (20-6). Setelah memperdayai Dewi (30), kasir Pabrik Tapioka, pelaku ber-

hasil membawa kabur uang tunai Rp250 juta yang baru saja diambil dari Bank Panin, Cabang Metro. Peristiwa terjadi sekitar pukul 12.30. Siang itu, Dewi memang ditugaskan untuk mengambil uang di Bank Panin sebesar Rp250 juta. Setelah transaksi selesai, Dewi langsung pulang ke rumah majikannya dengan me­ ngendarai sepeda motor jenis bebek. Sebab, jarak antara Bank Panin dengan rumah hanya sekitar 500 meter. Ketika Dewi hendak membuka gerbang tiba-tiba muncul dua pria, salah satunya dengan ciri-ciri berbadan gemuk dan berkulit hitam mengendarai sepeda mo tor besar. Pria berbadan gemuk itu langsung merampas tas berisi uang yang dibawa Dewi. (OGI/D1)

KALIANDA (09.00 WIB) n LAMPUNG POST/IKHSAN DWI NUR SATRIO

ANJUNGAN PRINGSEWU. Sejumlah pengunjung memasuki gerbang anjungan Pringsewu pada Lampung Fair 2013, PKOR Way Halim, Bandar Lampung.

ANGGARAN DAERAH (09.30 WIB)

Bupati Sampaikan Pertanggungjawaban APBD ±

±

pemerintah daerah Lamtim tahun anggaran 2012, telah dilaksanakan pemeriksaan oleh tim auditor BPK RI perwakilan Lampung. Adapun hasil pemeriksaannya telah disampaikan pada 20 Mei 2013 dengan opini wajar dengan penge­ cualian (WDP). “Berpedoman pada Peraturan Menteri Dalam Negeri Nomor 13 Tahun 2006 tentang Pedoman Pe­ ngelolaan Keuangan Daerah yang telah diubah dua kali, terakhir Peraturan Menteri Dalam Negeri Nomor 21 Tahun 2011,” kata dia. Dia mengatakan laporan realisasi anggaran (LRA) ini berisi ikhtisar sumber, alokasi, dan penggunaan sumber daya ekonomi yang dikelola pemerintah daerah. Neraca menggambarkan posisi keuangan pemerintah daerah, laporan arus kas (LAK) menyajikan informasi mengenai sumber, penggunaan, perubahan kas, dan setara kas. (CK7/D2)

CMYK

±

PUNGGUR—Gara-gara merudapaksa seorang gadis remaja, Sigit Aprianto (20), warga Kampung Sidomulyo, Punggur, ditangkap orang tua korban. Kini tersangka mendekam di sel Mapolsek Punggur.

ANJUNGAN WAY KANAN. Seorang pengunjung melihat miniatur Way Besai di anjungan Way Kanan pada Lampung Fair 2013, PKOR Way Halim, Bandar Lampung.

SUKADANA (Lampost): Bupati Lampung Timur Erwin Arifin menyampaikan rancangan peraturan daerah (raperda) tentang pertanggungjawaban pelaksanaan APBD kabupaten setempat tahun anggaran 2012. Sidang paripurna DPRD itu dipimpin Wakil Ketua DPRD Lamtim Zaiful Bu­khori, di ruang rapat paripurna setempat, Jumat (21-6). Erwin Arifin mengatakan penyampaian raperda tersebut merupakan ketentuan Pasal 184 Undang-Undang No. 32 Tahun 2004 tentang Peme­ rintah Daerah. Laporan keuangan tersebut meliputi laporan realisasi anggaran, neraca, laporan arus kas, dan catatan atas laporan keuangan, serta dilampiri laporan kinerja dan ikhtisar laporan keuangan BUMD. Memenuhi ketentuan tersebut, serta untuk mewujudkan tranparasi dan akun­ tabilitas, laporan keuangan

±

Pejabat Lamtim Tidak Ditahan HASIL tes urine Kepala Inspektorat Pemkab Lampung Timur Datang Cahaya Hartawan (52) negatif dari narkoba. Polres Lampung Selatan tidak menahannya meskipun polisi me­ nemukan satu paket sabu-sabu di dasbor pintu sebelah kanan mobil Toyota Innova BE-407-PS putih yang dikemudikannya. “Datang tidak ditahan dan belum ditetapkan sebagai tersangka. Sebab, hasil tes awal negatif,” kata Kapolres Lampung Selatan AKBP Bayu Aji, Jumat (21-6). Menurut Kapolres, temuan

narkoba jenis sabu-sabu di dasbor pintu sebelah kanan mobil berawal saat anggota Polsek Natar menggelar razia lalu lintas di ruas Jalinsum BPPT Kecamatan Natar, Kamis (20-6) sore. “Kami masih melakukan penyelidikan untuk mendalami kasus ini. Selain negatif, Datang Cahaya Hartawan juga membantah kalau barang itu miliknya,” ujar mantan Kepala Polres Tanggamus ini. Diberitakan sebelumnya, Kepala Inspektorat Lampung Timur Datang Cahaya Hartawan (52) ditangkap aparat

Polsek Natar, di Jalinsum depan SPBU Candimas, Natar, Lampung Selatan, Kamis (20-6), sekitar pukul 17.00. Pejabat Pemkab Lampung Timur itu kedapatan memiliki sabu-sabu sebanyak satu paket. Narkoba golongan I jenis sabu-sabu bukti itu ditemukan petugas di dasbor pintu sebelah kanan mobil Toyota Innova BE-407-PS putih yang dikemudikannya. Terkait ditemukannya barang bukti sabu-sabu itu, Datang Cahaya Hartawan tidak mengakui itu miliknya. (KRI/D1)

n LAMPUNG POST/IKHSAN DWI NUR SATRIO

ANJUNGAN LAMSEL. Sejumlah pengunjung memasuki gerbang anjungan Lampung Selatan pada Lampung Fair 2013, PKOR Way Halim, Bandar Lampung.

±

Aksi pencabulan terhadap gadis di bawah umur itu terungkap Senin (17-6), sekitar pukul 20.00. Malam itu orang tua korban, Hadi Suryono (37), warga Kampung Tanggulangin, Punggur, mendapat laporan dari tetangga ada sepeda motor parkir di depan rumahnya. Ia langsung memeriksa dan melihat sepeda motor Honda Supra Fit BE-8119-GU dan sepasang sandal. Namun, saat dilihat di ruang tamu tidak ada orang. Lalu Hadi bersama beberapa tetangga langsung mencari ke dalam rumah, tetapi tak juga menemukan. Ia lalu menanyakan pada Ni (13), anaknya, apakah ada orang. Lantaran anaknya tak menjawab, Hadi langsung mencari ke dalam kamar dan menemukan seorang pria bersembunyi di lemari pakaian. Malam itu juga warga langsung melaporkan ke Mapolsek Punggur dan petugas menggelandang tersangka ke Mapolsek. Pengakuan Sigit pada petugas, ia mengenal Ni melalui kakaknya dengan meminta nomor ponselnya. Ia juga tahu kalau Ni pernah berhubungan badan dengan pacarnya. Sejak saat itu Sigit kerap menghubungi Ni lewat pesan pendek dan mengajaknya bertemu. Lalu Sigit datang ke rumah Ni. Kebetulan saat itu rumah Ni sedang sepi. Lalu Sigit mengajak Ni melakukan hubungan badan. Usai melepaskan syahwatnya, ia bermaksud pergi. Namun, saat hendak keluar, dia melihat orang sudah ramai. Sigit kembali masuk ke kamar dan bersembunyi di dalam lemari. Kepada polisi, Sigit mengaku khilaf dan tak menyadari me­ ngapa mengikuti rayuan setan. “Saya menyesal Pak, entah kenapa seperti itu, padahal habis Lebaran mau nikah. Calon istri saya orang Bungamayang, Kotabumi,” ujar dia sembari

menunduk sedih. Kapolsek Punggur AKP Rahono mengatakan tersangka dijerat UU Perlindungan Anak Pasal 81 dan 82 dengan ancaman 15 tahun penjara. Sidang Pemerkosaan Dari sidang pemerkosaan siswi SMA di Blambangan Umpu, Way Kanan, dengan terdakwa PNS Pemkab Way Kanan, Kamis (20-6), Ketua Majelis Hakim Dodong Iman membentak korban. Pasalnya, korban memberikan keterangan yang berbelit-belit saat ditanya. Dalam persidangan itu pula ada perkataan kasar dari Majelis Hakim. Saat bertanya pada korban, bahasa yang digunakan sebagai bahasa vonis. Saat itu korban tidak didampingi pengacaranya. Karena pendamping anak di bawah umur, tidak diperbolehkan masuk oleh staf PN Blambangan Umpu. Hal ini dikarenakan dua orang pengacara hanya magang. Sedangkan ketua tim pengacaranya, Fery Soneri, belum hadir. Dalam sidang perkara tersebut, Alfi dan Andi diberi pendamping hukum dengan permintaan Majelis Hakim, yakni dari penasihat hukum Nuryanto. Nuryanto menjelaskan ia sengaja datang karena telah diminta majelis terhormat tersebut. Saat ini dia hanya sekadar mengikuti proses sidang dan belum melakukan pembelaan. Sedangkan pembelaan sen­ diri dilakukan oleh PH dari Andrian, yakni Faisal. Dakwaan yang diberikan jaksa belum bisa menampung keterangan anak di bawah umur tersebut. Berdasar keterangan di persidangan, korban menjelaskan telah diberi sebuah pil. Sebelum dibawa oleh tersangka yang kabur, Heru, pelaku utama kasus itu yang masih buron. Akan tetapi di persidangan hal tersebut tidak ditemukan. Jaksa tidak mengungkapkan di surat dakwaan. (DRA/CK4/CK5/D1)

±

BLAMBANGAN UMPU (11.30 WIB)

Polisi Tangkap Sindikat Pencuri Rel Kereta Api EMPAT anggota sindikat pencurian batang rel kereta api ditangkap Satreskrim Polres Way Kanan, Jumat (21-6), pukul 11.30. Kapolres Way Kanan AKBP Kunto Prasetya, didampingi Kasat Reskrim AKP Yohanis, menjelaskan penangkapan tersebut terjadi berkat laporan masyarakat. Empat pelaku ditangkap dan empat lainnya kabur. M o d u s ya n g d i l a k u k a n kawanan sindikat tersebut menggunakan las berbahan bakar gas lalu diangkut pikap. Menurut Yohanis, keseluruhan sidikat tersebut delapan orang. Empat yang ditangkap yaitu Sukitno (48), warga Afdelin PTPN 7 Kampung Negeriagung, Way Kanan; Subagio (24) dan Asrori, warga

±

Desa Baru Kalipapan; serta Iskandar, warga Kampung Gedungraja, Kecamatan Hulusungkai, Lampung Utara. Dari penangkapan tersebut polisi mengamankan empat unit pikap bernopol BE-9763JD, BE-9861-WA, BE-9762-WB, dan BE-9097-WB. Kemudian, empat unit sepeda motor yakni 1 Vixion, 2 Supra Fit tanpa nomor polisi, dan 1 Yamaha MX BE-8030-WD, serta 2 buah tabung gas ukuran 50 kg. Otak pelaku berinisial AI berhasil kabur dan polis i m a s i h te r u s m e m b u r u sindikat tersebut. “Mereka akan dijerat dengan Pasal 363 tentang Pencurian de­ ngan Pemberatan. Hukuman maksimal 7 tahun penjara,” ujar Yohanis. (CK5/D1)

CMYK

±


± ±±

± ±±

CMYK CMYK CMYK

RAGAM sabtu, 22 juni 2013

LAMPUNG POST

Djoko Suyanto Pemerintah berupaya mencari daerah di Madura yang warganya tidak menolak kehadiran warga Syiah sebagai permukiman permanen.

8

SIAPA MENGAPA

BURAS

± ± ± Nostalgia

Ekonomi Iran dari ‘Warfare’ ke ‘Welfare’!

KENDATI baru tiga hari menjabat sebagai kapolres Lampung Barat, AKBP Eko Wi­ dian­to mengaku bernostalgia saat ditunjuk memimpin satuan kerjanya di daerah itu. Dia mengaku punya kenangan tersendiri terkait situasi Lampung Barat 19 tahun silam, saat dia men­ jadi salah satu taruna Latsitarda Nusantara XV pada 1994. Kapolres yang sebelumnya bertugas di Propam Mabes Polri itu mengaku sempat mene­ n LAMPUNG POST/CK1 tap selama satu bulan bersama taruna lainnya melakukan rehabilitasi infrastruktur pas­ cagempa. “Saya masih ingat 19 tahun lalu, kami bangun poskamling, parit, dan buka jalan sepanjang 300 meter,” kata lulusan Akpol 1994 ini. Namun, pria kelahiran Nganjuk, Jawa Timur, 3 Juni 1971 itu mengaku lupa nama tempat dan lokasi bangunannya. “Pas dapat info ditugaskan di Lambar, saya langsung ber­ pikir ingin melihat poskamling yang dulu kami bangun. Anggap-anggap tapak tilas,” kata dia. Pria berkumis itu mengaku kini situasi Lambar jauh ber­ beda dengan 1994 saat dalam kondisi pascagempa. “Dulu Liwa sangat dingin, rumah masih sedikit dan banyak yang roboh. Sekarang sudah enggak terlalu dingin lagi,” ujarnya. (CK1/U1)

“PRESIDEN baru Iran Hassan Rouhani sebelum dilantik 3 Agustus harus siap rancangan sistem ekonomi, selain lobi Amerika-Eropa guna mem­ perlonggar tekanan aneka sanksi atas negerinya terkait program nuklir!” ujar Umar. “Ekonomi Iran kini terpuruk, nilai mata uang riyal dalam setahun terakhir merosot lebih separuh, inflasi melejit sampai 40%!” “Semua itu jadi lebih buruk oleh provokasi Israel ke Barat untuk terus menekan Iran!” timpal Amir. “Saat Rouhani ter­ pilih, Perdana Menteri Israel Benjamin Netanyahu berkoar

agar Barat tidak melonggarkan tekanan pada Iran hanya kare­ na wishful thinking (prasangka baik) presiden yang terpilih tokoh moderat!” “Mengatasi kelicikan Ya­ hudi memang ujian terpen­ting di­p lo­m asi Rouhani!” tegas Umar. “Hal itu bisa dicapai jika Rouhani berhasil memainkan truf minyaknya yang saat nor­ mal produksi 4,5 juta barel/ hari! Lalu banting setir dari sistem ekonomi warfare—se­ jak dite­r apkan karena dise­ rang Irak yang waktu itu antek AS (1981—1 88)—beralih ke welfare!” “Memang Iran kebablasan

H. Bambang Eka Wijaya dengan warfare oleh kegigi­ hannya melawan Barat sam­ pai panen sanksi tak bisa jual minyak, awal bangkrutnya negeri!” tukas Amir. “Nuklir dipompa menjadi kebanggaan nasional, tapi menghancurkan ekonominya! Jadi, Rouhani harus realistis, transparan dalam program nuklir un­ tuk kemakmuran—seperti Jepang sejak awal—tak ada

yang dirahasiakan! Tingkat manfaat dan mudarat pro­ gram nuklir disebandingkan! Ketimbang mudaratnya lebih menonjol!” “Kekayaan alam Iran de­ngan 4,5 juta barel/hari minyak mentah merupakan kekuatan ekonomi yang bisa membawa Iran bangkit kembali dalam waktu singkat!” ujar Umar. “Kuncinya, ekonomi Iran siap mengintegrasikan kem­ bali dengan perekonomian global! Seiring dengan itu, hubungan dengan dunia Islam

HAJI 2013

Jemaah Lansia Dilarang Berangkat

± ± ±

JAKARTA (Lampost): Para jemaah calon haji lanjut usia (lansia) yang berusia 75 tahun ke atas dilarang pemerintah berangkat ke Tanah Suci tahun ini. Hal itu ditetapkan Menteri Agama Suryadharma Ali dalam Peraturan Menteri Agama No. 62/2013 yang ditanda­ tangani pada Jumat (21-6). “Mereka yang berusia 75 ta­ hun atau lebih, kami dengan sangat terpaksa dan memo­ hon maaf untuk jemaah haji yang (telah membayar) lunas yang berusia 75 tahun atau lebih kami tunda keberang­ katannya menjadi tahun 2014,” kata Direktur Jenderal Penyelenggaraan Haji dan Umrah Kemenag Anggito Abimanyu dalam jumpa pers di Asrama Haji Pondok Gede, Jakarta, kemarin. Anggito menerangkan keputusan menunda ke­ berangkatan para jemaah calon haji yang masuk kate­ gori lansia itu disebabkan faktor keselamatan dan kesehatan. Pasalnya, kon­ disi Masjidil Haram yang sedang direnovasi memiliki risiko keselamatan tinggi. Di samping itu, penundaan terjadi karena pemotongan kuota haji oleh Arab Saudi terkait renovasi itu untuk masing-masing negara selu­ ruh dunia sebesar 20%. Selain lansia, para jemaah

±± ±

calon haji yang pasti ditunda adalah mereka yang memi­ liki keterbatasan fisik dan menggunakan alat bantu, seperti kursi roda atau tong­ kat. Di samping itu, para jemaah calon haji yang per­ nah berhaji, kecuali pem­ bimbing atau memahromi (pendamping muhrim). “Setelah ketiga itu dipenuhi akan ditentukan berdasarkan nomor urut porsi yang terak­ hir hingga memenuhi pengu­ rangan kuota yang ditentukan di provinsi atau kabupaten kota,” ujar Anggito. Kriteria serupa pun akan diterapkan kepada jemaah calon haji khusus yang telah melunasi biaya penyeleng­ garaan ibadah haji (BPIH) tahun ini. “Ini adalah kuota yang dianggap sementara sampai dengan ada jawaban Pemerintah (Arab) Saudi atas permintaan kita terha­ dap kebijakan Pemerintah Saudi, 6 Juni, tentang pemo­ tongan kuota haji 20% dari seluruh dunia,” kata dia. Berdasar Keputusan Me­ nag No. 121/2013 yang ditan­ datangani kemarin, kuota haji Indonesia yang semula 211 ribu berkurang menjadi 168,8 ribu orang. Perincian­ nya, haji reguler yang se­ mula 194 ribu menjadi 155,2 ribu orang dan haji khusus dari 17 ribu menjadi 13,6 ribu orang. (MI/U1)

CMYK CMYK CMYK

± ±

Follow on: @buraslampost

PENGUNGSI SYIAH

Relokasi Jadi Solusi Terbaik

Hampir Bugil demi Voucer SANGON keliwatan (Memang terlalu)! Sebuah promosi yang dilakukan salah satu toko pakaian di Swiss mengun­ dang kecaman dari kaum feminis di Swiss. Mereka meminta para perempuan untuk berlarian di pusat Kota Basel hanya meng­ gunakan pakaian dalam n DP. RAHARJO demi voucer itu. Perempuan-perempuan ini rela berlari sejauh 375 meter hanya untuk memenangkan voucer sebesar 350 poundster­ ling atau sekira Rp5,2 juta (Rp15.066 per poundsterling). “Saya pikir itu adalah lelucon. Saya tidak bisa percaya sebuah toko pakaian mengatur peristiwa semacam itu,” kata petugas keamanan di Swiss, Leila Straumann, seperti dikutip Orange. Salah satu pejabat daerah di Basel, Sarah Wyss, mengutuk ak­si ini. “Aksi ini adalah primitif dan sangat seksisme,” ujar Wyss. Namun, pihak toko pakaian Schild memberikan pembe­ laannya. Manajemen Schild, Reto Braegger, mengatakan aksi ini hanya sebagai promosi produk baru yang dikeluar­ kan oleh toko Hallhuber, cabang dari perusahaan Schild. “Kami tidak berpikir untuk menghina perempuan. Kami menghabiskan banyak waktu untuk memikirkan bagaimana kami harus mengiklankan toko Hallhuber,” kata Braegger. Ai kidah, bang bebai disani keti injuk reno (Astaga, perem­ puan kok diperlakukan seperti itu). (P1)

diper­b aiki, khususnya dari kerusakan akibat gerilyawan Hizbullah yang selalu dikait­ kan dengan Iran! Terakhir Mesir marah, Hizbullah mem­ bantu rezim Assad di Suriah melawan pemberontak yang mayoritas Sunni! Pastikan, satu-satunya lawan Hizbullah hanya Yahudi Israel!” “Tampak, banyak hal yang harus dilakukan Iran untuk be­ ralih dari warfare ke welfare!” tegas Amir. “Rouhani sebagai politisi berpendidikan tinggi lebih paham soal itu!” ***

Add on: facebook.com/buraslampost

WAT WAT GAWOH

± ± ±

± ±±

CMYK

n ANTARA/DWI AGUS SETIAWAN

PENGUNGSI SYIAH SAMPANG. Sejumlah pengungsi Syiah Sampang, Madura, beristirahat setibanya di Rumah Susun Puspa Agro, Sidoarjo, Jatim, Kamis (20-6). Sebanyak 250 pengungsi Syiah yang tinggal sementara di GOR Wijaya Kusuma, Sampang, direlokasi ke Sidoarjo karena pertimbangan keamanan dan kenyamanan pengungsi.

PKS-Istana Memanas JAKARTA (Lampost): Polemik antara Partai Keadilan Sejahtera (PKS) dan koalisi pemerintah memanas akibat strategi main di dua kaki partai terhadap kebijakan penaikan harga bahan bakar minyak (BBM) bersubsidi. Kader Fraksi PKS di DPR je­­las-jelas menolak kebijakan tersebut, sebaliknya kader di kabinet mendukung bahkan menuding para legislator itu menyimpang. Akhirnya pole­ mik makin lebar, sampai ke Istana Negara. Kemarin (21-6), giliran Juru Bicara Presiden Julian Aldrin Pasha yang menegaskan ke­ bersamaan PKS dalam koalisi parpol pendukung pemerin­ tah sudah selesai. Hal itu ber­ dasarkan pada code of conduct parpol koalisi pendukung pe­ merintahan SBY-Boediono. “Intinya dalam koalisi jelas, bahwa ada semangat kebersa­ maan dan semua partai politik dalam koalisi. Jadi khusus ten­ tang kebijakan strategis, semua

partai koalisi wajib menjaga kebersamaan dengan mendu­ kung. Kalau partai yang tidak mendukung, jadi terbuka bagi mereka untuk mengundurkan diri. Tapi kalau tidak meng­ undurkan diri, keberadaan partai itu sudah berakhir atau selesai,” ujar Julian di Istana Merdeka, Jakarta. Dia mengatakan pengam­ bilan keputusan APBNP 2013 dikategorikan sebagai sebuah kebijakan strategis. Sebab, di dalamnya memuat pemberian bantuan langsung semen­ tara masyarakat (BLSM) bagi masyarakat miskin sebagai kompensasi kenaikan harga BBM bersubsidi. Dalam pengambilan keputus­ an tersebut, PKS berseberang­an

dengan pemerintah, menolak pengesahan APBNP 2013. Sejak saat itulah, kala Julain, posisi PKS sebagai parpol koalisi pen­ dukung pemerintah berakhir. “Iya, sejak itu (menolak APBNP 2013). Itu kan kebijakan strate­ gis. Pembahasan RAPBNP 2013 itu kan strategis,” ujarnya. Gerah Ketua DPP PKS Aboe Bakar Alhabsy justru gerah de­ngan pernyataan Julian. Dia me­ nyayangkan polemik kehadir­ an PKS dalam koalisi pasca­ penolakan fraksinya atas penaikan harga BBM. Aboe mengungkapkan jika polemik yang terjadi karena terlalu banyak orang yang tidak berkompeten mengo­ mentari bahkan meminta PKS mundur dari Setgab. “Selesai­ kanlah soal koalisi secara de­ wasa. Komentar dan lontaran berbagai pihak yang menyu­ ruh PKS keluar dari koalisi saya rasa sudah keluar dari

INDEKS MINGGU

KORUPSI HAMBALANG

Penahanan Andi Tunggu Audit BPK JAKARTA (Lampost): Penahan­ an mantan Menteri Pemuda dan Olahraga (Menpora) Andi Mallarangeng masih menung­ gu audit Badan Pemeriksa Keuangan (BPK). Komisi Pem­ berantasan Korupsi (KPK) tak mau tersangka ditahan, sementara angka kerugian negara belum final. “Kalau proses rampung, tersangka akan ditahan,” kata Wakil Ketua KPK Bambang Widjojanto di gedung KPK, Jumat (21-6). Lamanya audit itu, kata Bambang, juga membuat target penuntasan Hambalang lebih lama sehingga pihaknya tidak

konteks, hal ini karena per­ soalan itu disampaikan oleh orang yang tak berkompeten,” kata Aboe, tadi malam. Dia memberikan contoh ko­ men­tar dari Jubir Presiden Ju­ lian Aldrian Pasha yang memin­ ta PKS mundur. Padahal, tidak seharusnya ikut serta dalam per­masalahan politik. “Saya sa­ngat sayangkan kenapa jubir ikut-ikutan nimbrung dalam per­ soalan politik, apa yang disam­ paikan itu sudah offside.” Sebelumnya komentar pun muncul dari Ketua Fraksi Partai Demokrat Nurhayati Ali Assegaf yang menyampai­ kan hal serupa. Padahal, kata Aboe, Nurhayati seharusnya tahu bagaimana menyelesai­ kan masalah secara dewasa. “Sebelumnya ada juga ketua fraksi yang menyampaikan hal serupa, padahal dia eng­ gak tahu bagaimana dulu koalisi terbentuk, nah seka­ rang main umbar komentar,” ujarnya. (MI/U1)

JAKARTA (Lampost): Relokasi warga Syiah asal Sampang, Jawa Timur, menjadi solusi terbaik terkait konflik mere­ ka dengan warga lainnya di daerah asal sehingga mereka tidak bisa dikembalikan ke kampung halamannya. Hal itu dikatakan Menteri Koordinator Bidang Politik Hukum dan Keamanan (Menko Polhukam) Djoko Suyanto. Ia menjelaskan di Sampang ter­ jadi penolakan warga sekitar terhadap mereka. “Namun, pemerintah beru­ paya mencari daerah di Ma­ dura yang warganya tidak menolak kehadiran warga Syiah sebagai permukiman permanen,” kata Djoko di kan­ tor Presiden, kemarin (21-6). Terkait evakuasi, Djoko men­ jelaskan upaya relokasi itu dilakukan untuk keselama­ tan warga Syiah itu sendiri. “Kemarin itu karena dalam keadaan yang sangat emer­ gensi, kalau tidak keselamatan­ nya terancam,” kata dia. Dia menegaskan pemerintah masih terus mengupayakan permukiman permanen untuk warga syiah, termasuk mencari lokasi di wilayah Pulau Madura. Tempat agar warga Syiah itu bisa hidup dengan tenang. Mahfud M.D., yang juga tokoh Madura, sudah dimintai bantuan. “Nantinya apakah relokasi tetap di situ, apakah dicarikan tempat di daerah Madura yang secara kultur sama, tetapi sen­ timen permusuhan tidak ada. Saya juga sudah menghubungi Pak Mahfud, tokoh Madura, apakah ada di wilayah Madura yang relatif sentimen dendam­ nya tidak seperti di Sampang.” Selama ini 160 warga Syiah itu tinggal di GOR Sampang. Ke­hidupannya juga tidak ma­ nusiawi, sehingga mereka di­beri tempat baru di Sidoarjo. (MI/U1)

lagi memberi target kapan me­ nyelesaikan Hambalang. “Tengat belum bisa diberi­ kan karena penting dan harus hati-hati. Ini salah satu cara untuk hati-hati,” kata dia. Untuk tersangka lainnya, Bambang menjelaskan KPK sudah mengantongi infor­ masi ihwal Andi Zulkarnain Mallarangeng (Choel) dalam proyek Hambalang. Namun, KPK saat ini tengah fokus menyelesaikan kasus yang menjerat Andi Mallarangeng terlebih dahulu. “Informasi soal Choel sudah masuk di KPK,” kata Bambang. Bambang mengaku KPK be­

±± ±

lum mendiskusikan lebih jauh tentang peran atau keterlibat­ an Choel. “Konsentrasi KPK kepada AM karena penyidikan AM sedang dalam progres.” Sebelumnya, Choel mengaku pernah menerima uang Rp2 miliar dari petinggi PT Glo­ bal Daya Manunggal, Herman Prananto. Uang itu diterima Choel dari Herman melalui staf khusus Menpora, Fakhruddin. Setidaknya ada dua peristiwa yang terindikasi korupsi dalam proyek Hambalang yang ditak­ sir KPK mencapai Rp2,5 triliun. Pertama, pada proses penerbit­ an sertifikat tanah Hambalang di Jawa Barat. (MI/U1)

REPORTER CILIK Melihat Pelabuhan dari Menara Siger LIBURAN sekolah telah datang. Saatnya mengisi suasana libur sambil menikmati berbagai keindahan tempat pariwisata yang ada. Maaf ya teman-teman. Kami reporter cilik Lampung Post dari Lampung Selatan sudah mendahului teman-teman untuk mengunjungi tempat rekreasi. Yakni, ke Menara Siger di Bakauheni, Lampung Selatan. Hlm. 13

pERJALANAN Hitam-Putih Pantai Paku DUA bukit karang besar seperti tugu selamat datang berdiri di Pantai Paku, Kelumbayan, Tanggamus, menghadap laut lepas. Ia tetap teguh digempur ombak yang tak pernah lelah. Hlm. 24

CMYK

±± ±

± ±

± ±


CMYK

SABTU, 22 JUNI 2013

Lisa Silawati (Wakil Ketua Apersi Lampung)

PROPERTI LAMPUNG POST

CMYK

“BBM ini komponen yang sangat vital. Bayangkan, baru ada isu kenaikan saja harga barang properti sudah naik seperti besi, keramik, dan semen.”

10

BBM Naik, ‘Backlog’ Perumahan Meningkat

BANDAR LAMPUNG (Lampost): Kenaikan harga bahan bakar minyak (BBM) bersubsidi bakal berdampak menurunnya daya beli masyarakat terhadap perumahan. Akibatnya, jumlah kekurangan rumah (backlog) makin bertambah.

WWW.PELAPAK.COM

‘Back to Nature’ dengan Plafon Kayu BANDAR LAMPUNG (Lampost): Tidak hanya sebagai furnitur atau lantai, kayu juga dimanfaatkan sebagai plafon properti. Kesan natural dari bahan ini sepadan dengan harga yang terbilang cukup mahal dibandingkan dari bahan lain, seperti gypsum. Arsitek Alya Ghina mengatakan kayu yang biasa digunakan sebagai material plafon yaitu jati dan sungkai. Namun, harus berhati-hati saat memilih material kayu. Daya tahan kayu yang masih muda tidak sekokoh kayu berumur tua. Alya mencontohkan salah satu cara membedakan kayu jati tua dengan muda adalah dari warnanya. Kay u jati muda berwarna lebih muda, sementara yang tua akan ber-

warna cokelat kehitaman. Alya menjelaskan plafon kayu memiliki nilai artistik dan estetika khusus. Arsitek yang turut merancang beberapa unit rumah di Perumahan D Sultan Bandar Lampung itu mengatakan pada ruang tertentu perlu ada variasi untuk memberikan suasana yang lebih hangat, misalnya di ruang makan. Plafon kayu di ruang makan biasanya digantung dan bersifat sebagai pemanis plafon utama. “Plafon kayu bisa membuat suasana makan lebih hangat karena efek alami yang dihadirkan,” kata Alya kepada Lampung Post, kemarin. Plafon kayu yang digantung merupakan solusi untuk menghindari pengeluaran biaya yang lebih

mahal karena kayu yang digunakan relatif sedikit. Akan lebih indah, kata dia, jika plafon kayu gantung dikombinasikan dengan lampu hias gantung yang berukuran tidak terlalu panjang. Lampu yang menjuntai akan menambah keistimewaan plafon kayu. Namun, tidak semua ruangan cocok menggunakan plafon gantung, terutama yang berlangit-langit rendah. Kayu yang padat, akan membuat ruangan menjadi lebih sesak. Sementara di tempat publi k, plafon kay u biasanya digunakan pada ruang-ruang komersil, seperti restoran dan balai pertemuan. “Tempat komersil yang menggunakan plafon kayu akan terlihat lebih elegan dan berkelas.”

Plafon rumah biasanya hanya berupa bidang datar putih dari bahan triplek maupun gypsum. Untuk menambah daya tahannya, kayu yang hendak digunakan biasanya diberi pengawet dan dioven terlebih dulu. Kayu juga harus bebas rayap agar tidak mudah lapuk, pada rentang waktu tertentu plafon harus dilapisi antirayap dan pengkilap kayu. Alya menyarankan plafon yang digunakan memiliki pola atau motif sederhana. Motif yang rumit akan menyulitkan saat melakukan proses pembersihan dari kotoran dan debu. Musuh besar kayu adalah air, pastikan atap bebas bocor untuk menghindari pelapukan yang akan menimbulkan kerugian. (IMA/E2)

Wakil Ketua I Asosiasi Pengembang Perumahan dan Permukiman Seluruh Indonesia (Apersi) Lampung Lisa Silawati mengatakan kenaikan BBM akan membuat pertumbuhan properti terhambat dan bakal membuat jumlah backlog bertambah besar. “Jika pertumbuhan tersendat sekitar 5%, bisa pengaruhi backlog dengan angka yang sama. Ini pun hanya kontribusi dari kenaikan BBM belum termasuk backlog tahunan. Jadi, bakal makin besar backlog yang ada,” kata Lisa, Jumat (21-6). Menurut Lisa, BBM merupakan kebutuhan vital yang bakal memengaruhi overhead dari setiap jenis usaha, termasuk properti. Jika harga BBM naik, otomatis akan berdampak pada aspek domino yang mencakup pada bidang properti, seperti backlog. “BBM ini komponen yang sangat vital. Bayangkan, baru ada isu kenaikan saja harga barang dan jasa sudah naik seperti besi, keramik, semen, dan sebagainya,” kata Lisa yang juga direktur utama PT Graha Sentra Mulya. I a me nje l a s k a n h i n g g a

kini jumlah backlog di Lampung diperkirakan mencapai 150 ri bu unit dengan 60% d i a nt a ra nya mer upa k a n kalangan informal. Dengan adanya kenaikan BBM, kata Lisa, otomatis harga properti seperti perumahan juga bakal naik dan diperkirakan berk isar 5% —15%. Mak i n t i n g g i ny a h a r g a r u m a h , akan mengurangi daya beli m a s y a ra k at d a n menjad i penyebab terjadinya backlog. “Secara matematis, jika mengacu pada gaji skala UMR, untuk mengambil RST tipe 36 itu sudah sulit. Ini yang akan menyebabkan backlog,” kata dia. Sela i n berda mpa k pada backlog, lanjut Lisa, kenaikan BBM juga menga k i bat k a n omzet pengembang menurun. Menurutnya, dengan daya beli yang rendah, otomatis pendapatan juga berkurang. “Jika semua overhead tinggi akan berdampak pada harga rumah karena pengaruh demand. Jadi, jika daya beli rendah, otomatis omzet menurun,” kata dia. Penurunan omzet tersebut, kata Lisa, diperkirakan men-

capai 10%—15%. Meskipun dem i k ian, Lisa opt i m ist is perkem bangan proper t i masih terus terjaga dengan baik, mengingat kebutuhan rumah bakal terus meningkat setiap tahun. Menurutnya, properti merupakan bisnis yang sifatnya ja n g k a pa nja n g. A r t i nya , pengembang tidak akan menyerah hanya karena terkena imbas dari kenaikan harga BBM. “Jadi, tinggal bagaimana kreativitas pengembang dalam melihat potensi. Mungkin pengembang bisa menghindari stok rumah. Misal, jika rata-rata stok 10 unit, mungkin bisa hanya separuhnya,” kata Lisa. S e l a i n i t u , l a nj ut L i s a , p e n ge m b a n g p e r u m a h a n sebenarnya juga bisa sedikit terbantu dengan adanya program stimulus dari pemerintah berupa dana prasarana sarana utilitas (PSU). Namun, program ini hanya bisa didapatkan dengan batas minimal pembang unan rumah sebanyak 300 unit dan luas 2 hektare. Walaupun begitu, kata Lisa, ba nt ua n PSU i n i si fat nya dikejar target pembangunan sehingga tidak mudah bagi pengembang. Terlebih, untuk mendapat bantuan tersebut, juga masih bergantung kepada bank pemberi KPR dan daya beli masyarakat. (YAR/U3)

CMYK

CMYK


CMYK

±

CMYK

±

EKO NOM I

Indeks VALUTA ASING

KURS JUAL 9.255,25

YEN JEPANG (JPY) 100

KURS BELI

KURS JUAL

9.156,84 8.551,10

DOLLAR KANADA (CAD) KURS JUAL

9.652,84

7.810,80

10.212,28

DOLLAR SINGAPURA (SGD)

KURS BELI

KURS JUAL

9.555,49

DOLLAR NEW ZEALAND (NZD) KURS JUAL

KURS BELI

10.319,59

KURS BELI

7.868,26

7.783,54

EURO (EUR)

KURS BELI

KURS JUAL

KURS BELI

10.010,00

9.910,00

DOLLAR HONGKONG (HKD) KURS JUAL

KURS BELI

1.290,60

1.277,62

POUNDSTERLING INGGRIS (GBP)

KURS JUAL

7.726,83

KOMODITAS

DOLLAR AMERIKA (USD)

KURS BELI

13.263,25

13.127,78

KURS JUAL 15.537,52

KURS BELI 15.379,33

Indeks KOMODITAS

DOLLAR AUSTRALIA (AUD)

“Kenaikan harga BBM dampaknya hanya temporer kurang dari tiga bulan. Ini hasil penelitian atau kajian kami dan merujuk dari pengalaman sebelumnya.”

9

LAMPUNG POST

±

Perry Warjiyo (Deputi Gubernur BI)

BISNIS

sabtu, 22 juni 2013

KURS JUAL

KURS BELI

Indeks VALUTA ASING

KURS JUAL KURS BELI KURSmembuka JUAL KURS BELI JAKARTA—Kementerian Perdagangan siap keran impor untuk menambah pasokan cabai akibat terjadinya lonjakan harga di sejumlah daerah. “Mungkin kami harus DOLLAR NEW ZEALAND (NZD) EURO (EUR) mengantisipasi untuk menyikapi pembukaan keran impor,” KURS JUAL KURS BELI KURS JUAL KURS BELI kata Menteri Perdagangan Gita Wirjawan, di Kementerian Perdagangan, Jakarta, Jumat (21-6). Gita menjelaskan bahwa harga cabai rawit yang mulai me­ rangkak naik kemungkinan besar disebabkan musim kemarau yang masih memiliki curah hujan tinggi. “Selain itu, kenaikan harga saat ini mungkin juga karena unsur spekulasi, bukan karena kekurangan pasokan.” Menurut dia, keputusan untuk mengimpor cabai tersebut DOLLAR AUSTRALIAsaat (AUD) YEN JEPANGakan (JPY) 100 tidak akan dilakukan ini. Namun, pihaknya terlebih dahulu KURS melakukan pemantauan “Harga rawit JUAL KURS BELI harga.KURS JUAL cabai KURS BELI merah dan hijau naik Rp2.000/kg. Pelaku usaha memberikan saran untuk melakukan antisipasi, seperti mendatangkan DOLLAR (CAD) ujar dia. (ANT/E2) DOLLAR SINGAPURA (SGD) pasokan dari KANADA luar negeri,” KURS JUAL KURS BELI KURS JUAL KURS BELI

KURS JUAL

DOLLAR HONGKONG (HKD) KURS JUAL

KURS BELI

POUNDSTERLING INGGRIS (GBP) KURS JUAL

KURS BELI

Indeks VALUTA ASING

Utamakan Konsumsi Pangan Domestik DOLLAR NEW ZEALAND (NZD) EURO (EUR) KURS JUAL KURS BELI KURS JUAL KURS BELI JAKARTA—Pemerintah diminta memprioritaskan konsumsi pangan dalam negeri. Saat ini terdapat komoditas yang masih didahulukan untuk konsumsi warga luar negeri. “Pemerintah harus prioritaskan pemenuhan konsumsi pangan perikanan bergizi tinggi di dalam negeri,” kata Sekretaris Jenderal Koalisi Rakyat untuk Keadilan Perikanan (Kiara) Abdul Halim, di Jakarta, Jumat (21-6). Ia mencontohkan Indonesia sebagai negara produsen tuna, ternyata banyak memenuhi beragam permintaan dari komoditas tersebut yang datang dari luar negeri. Ia mema­ parkan permintaan terbesar tuna Indonesia adalah dari Jepang sebanyak 36,84%, Amerika Serikat (20,45%), dan Uni Eropa (12,69 %). Sementara kinerja ekspor tuna Indonesia, ujar dia, terus mengalami peningkatan sejak 2009. “Dengan produksi pada 2011 yang mencapai 230.580 ton, menunjuk­ kan lebih dari 60% produksi tuna di Indonesia dipasarkan di luar negeri.” (ANT/E2)

FASILITAS

Millenium Siapkan Taman Bacaan

±

±

bacaan Millenium ini me­ rupakan sumbangan para kar yawan, pemilik , dan buku-buku terbaru yang sengaja dibeli untuk meleng­ kapi koleksi. “Koleksi terbaru kami berupa buku fiksi se­ perti novel,” kata dia. Menurutnya, semua peng­ unjung Millenium yang ber­ minat untuk membaca buku bisa langsung menuju ke lan­ tai II tempat taman bacaan berada. Untuk bisa membaca buku-buku tersebut, pengun­ jung cukup mengisi buku tamu dan buku apa yang dibaca. Namun, untuk sementara buku di taman bacaan terse­ but belum bisa dibawa pu­ lang atau dipinjam. “Kami sediakan ruang khusus baca yang nyaman berupa kursi, meja, dan dilengkapi dengan AC,” ujarnya. Ke depan, untuk lebih me­ mudahkan pembaca yang in­ gin menyalin berbagai catatan penting, pihaknya akan me­ nyerdiakan mesin fotokopi. Selain itu, juga akan dibuat­ kan coffee shop atau food court, sehingga pembaca bisa menikmati bacaan sambil me­ nikmati berbagai hidangan yang tersedia. (UNI/E2)

CMYK

KOMODITAS

DOLLAR AMERIKA (USD) KURS JUAL

KURS BELI

POUNDSTERLING INGGRIS (GBP) KURS JUAL

KURS BELI

KOMODITAS

DOLLAR AMERIKA (USD) KURS JUAL

KURS BELI

POUNDSTERLING INGGRIS (GBP) KURS JUAL

TUBA

PRINGSEWU

LAMTIM

LAMTENG

TUBA

PRINGSEWU

LAMTIM

LAMTENG

TUBA

PRINGSEWU

KURS BELI

DOLLAR HONGKONG (HKD) KURS JUAL

LAMTENG

KURS BELI

DOLLAR HONGKONG (HKD) KURS JUAL

LAMTIM

KURS BELI

Petani Lamsel Andalkan Pisang DOLLAR NEW ZEALAND (NZD) EURO (EUR) LAMPUNG SELATAN—Pisang masih menjadi andalan sumber KURS JUAL KURS BELI warga di KURS JUAL KURS BELI pendapatan dan pencaharian Lampung Selatan. Tanaman berbatang semu ini terdapat hampir di setiap lahan perkebunan milik warga, kecuali lahan kelapa sawit. Pemilik kebun pisang di Katibung, Lampung Selatan, Darius, mengatakan proses penanaman pisang tidak terlalu rumit. Bahkan, tanaman ini tidak memerlukan lahan khusus karena sifatnya bisa dicampur bersamaan dengan tanaman lainnya, seperti kakao, durian, dan kelapa. “Pisang bisa tumbuh subur DOLLAR AUSTRALIA (AUD) YEN JEPANG (JPY) 100 bersamaan tanaman lainnya,” kata Darius, Jumat (21-6). JUAL dia, harga KURSkomoditas BELI KURS BELI SelainKURS itu, kata iniKURS punJUAL selalu stabil dan memiliki banyak pembeli. Selain itu, produksi komoditas yang satu ini juga tidak mengenal musim karena selalu tumbuh DOLLAR KANADA (CAD) DOLLAR SINGAPURA (SGD) dengan baik. “Barangnya tetap laku di pasaran, baik lokal KURSmusim BELI KURS JUAL maupunKURS luarJUAL daerah, pada apa pun.” (USD/E2) KURS BELI

KOMODITAS

DOLLAR AMERIKA (USD)

8.551,10

BANDAR LAMPUNG (Lam­ post): Supermarket ­Mille­nium Natar, Lampung Selatan, menyiapkan taman bacaan bagi pengunjung secara gra­ tis. Fasilitas ini bertujuan memberikan edukasi dan kenyamanan. Taman bacaan yang berada di lantai II super­ markter tersebut memiliki koleksi sekitar 2.000 lebih buku. Chief Merchandise ­Millenium Supermarket M. Yusuf Kristianto mengatakan taman bacaan ini diluncur­ kan sebulan lalu bersamaan dengan puncak acara HUT Millenium. “Taman bacaan ini merupakan bentuk CSR kami kepada masyarakat. Tujuannya, membantu me­ ningkatkan kecerdasan dan pengetahuan masyarakat tentang berbagai hal melalui buku yang kami sediakan,” kata Yusuf saat mengunjungi Lampung Post, Kamis (20-6). Ia mengatakan buku yang tersedia di taman bacaan tersebut terdiri dari berbagai katagori, mulai dari buku ilmu pengetahuan umum, ke­ agamaan, dan buku-buku yang terkait dengan pembelajaran siswa SD, SMP, dan SMA. Buku koleksi di taman

8.081 8.827 18.884 33.018 15.743 22.032 49.977 82.323 2.032

Indeks KOMODITAS

YEN JEPANG (JPY) 100

Kemendag Siap Impor CabaiDOLLAR SINGAPURA (SGD) DOLLAR KANADA (CAD)

±

Medan Bitung Makassar Medan Lampung Palembang Lampung Pangkalpinang Lampung

Indeks KOMODITAS

Indeks VALUTA ASING

KURS BELI

CPO Minyak Kelapa Kakao Kopi Arabika Kopi Robusta Karet TSR 20 Lada Hitam Lada Putih Jagung (kering)

HARGA (Rp/Kg)

KURS BELI

Indeks KOMODITAS

DOLLAR AUSTRALIA (AUD)

LOKASI SENTRA

per Jumat 21 Juni 2013 n Bappebti-Kementerian Perdagangan www.bappebti.go.id

Per Jumat 21 Juni 2013 n Sumber: Bank Indonesia

k i l KURS as JUAL

±

n LAMPUNG POST/HENDRIVAN GUMAY

SEMBAKO MULAI NAIK. Pedagang merapikan dagangannya di Pasar Perumnas Way Halim, Bandar Lampung, Jumat (20-6). Harga kebutuhan sembako merambat naik, seperti beras yang mulai naik Rp400—Rp500 per harinya.

bursa

Rupiah Menguat, IHSG Anjlok JAKARTA (Lampost): Nilai tukar rupiah menguat 113 poin menjadi Rp9.787 dari sebelum­nya Rp9.900 per dolar AS, Jumat (21-6). Sementara Indeks Harga Saham Gabung­ an (IHSG) Bursa Efek Indone­ sia (BEI) terjun bebas ke posisi 4.498,51. Menguatnya nilai tukar rupiah tersebut merupakan pergerakan yang positif set­ elah dua hari sebelumnya selalu tertekan. Penguatan rupiah ini diindikasi ka­rena melemahnya beberapa data ekonomi AS. “Rupiah mem­ pertahankan penguatan ter­ hadap dolar AS. Penguatan mata uang domestik terjadi seiring aksi jual dolar AS akibat kekhawatiran investor

terhadap data tenaga kerja AS,” kata Kepala Riset Monex Investindo Futures Ariston Tjendra di Jakarta, kemarin. Ia mengemukakan kekha­ watiran muncul setelah data klaim pengangguran AS dirilis di luar perkiraan. Jumlah klaim pengangguran AS yang dirilis sebesar 346 ribu sementara perkiraan sebesar 345 ribu. Kondisi tersebut, kata Aris­ ton, akan membuat Federal Reserve AS (The Fed) kemung­ kinan belum akan mengurangi stimulus moneter. “Serangkai­ an petinggi The Fed telah mengisyaratkan keinginannya untuk mengurangi stimulus jika kondisi sektor tenaga kerja terus membaik. Namun, data tenaga kerja AS menunjukkan

masih rapuh,” katanya. Sementara itu, IHSG di Bur­ sa Efek Indonesia kembali tertekan cukup dalam sebesar 2,84% atau turun 131,48 poin ke posisi 4.498,51. Sementara indeks 45 saham unggulan (LQ45) melemah 20,16 poin (2,65%) ke level 740,45. Analis Panin Sekuritas, Pur­ woko Sartono, mengatakan pelaku pasar saham global masih bereaksi negatif terh­ adap pernyataan The Fed yang akan mengurangi pembelian surat utang sesuai de­n gan kondisi yang dibutuhkan. “The Fed kemungkinan akan memperlambat pembelian surat utang. Hal ini akan memicu pelemahan bursa global,” katanya. (ANT/E2)

n ANTARA/JESSICA HELENA WUYSANG

TAMBAH PENERBANGAN. Dua penumpang berjalan menaiki tangga pesawat Sriwijaya Air di Bandara Soekarno-Hatta, Jakarta, beberapa waktu lalu. Districk Manager Sriwijaya Lampung Henrico Fernando mengatakan pihaknya menambah jadwal penerbangan menjadi enam kali dalam sehari untuk menghadapi lonjakan masa liburan sekolah.

±

Penumpang Angkutan Naik 20%

±

BANDAR LAMPUNG (Lampost): Memasuki waktu liburan sekolah, jumlah penumpang angkutan umum, seperti bus dan pesawat terbang, meningkat sebesar 20% dibandingkan hari biasa . “Peningkatannya sekitar 20%. Bahkan mulai hari ini (kemarin, red) sampai Ming­ gu (23-6) tiket sudah terpesan 100%,” kata Distric Manager Sriwijaya Lampung Henrico Fernando, melalui telepon, Jumat (21-6). Ia mengatakan selain karena memasuki masa libur sekolah, tingginya penumpang juga karena bersamaan dengan akhir pekan sehingga ban­ yak penum­p ang yang ingin bepergi­an ke luar kota. Ia menjelaskan untuk me­ ngantisipasi lonjakan penum­ pang, pihaknya menambah jadwal penerbangan menjadi enam kali dalam sehari, terhi­ tung mulai 24 Juni mendatang. Sebelumnya, Sriwijaya Air memiliki lima kali jadwal pener­b angan jurusan Lam­ pung—Jakarta dan sebaliknya. “Kami tambah satu penerba­ ngan mulai tanggal 24 Juni ini menjadi enam kali penerban­ gan sesuai dengan izin yang ada,” kata Henrico. Menurut dia, pihaknya be­ lum mengetahui sampai kapan enam kali penerbangan terse­ but dilakukan. “Belum tahu. Tapi akan disesuaikan dengan tingginya penumpang. Jika su­ dah relatif sepi, mungkin baru akan kami kurangi.” Menurut Henrico, dalam setiap penerbangan rata-rata pesawat Sriwijaya Air mampu menampung 168 penumpang. Salah seorang penumpang Sriwijaya Air, Noval, mengata­ kan memilih jalur udara untuk menuju Jakarta karena pertim­ bangan masalah waktu. “Lebih cepat. Selain itu, saya dengar juga di Pelabuhan Bakauheni sedang macet, jadi saya lebih memilih pakai pesawat,” kata Noval bersama keluarganya yang hendak berlibur ke Ja­ karta, kemarin. Melonjaknya jumlah penum­pang juga terjadi pada angkutan bus. Kepala Perum

DAMRI Lampung Suparyan mengatakan sudah sejak dua hari lalu jumlah penumpang bus terus meningkat. Bah­ kan, hingga Minggu (23-6), seluruh armada bus DAMRI jurusan Lampung—Jakar­ ta, Lampung—Yogyakarta, Lampung—Bogor, dan Lam­ pung—Bandung sudah penuh dipesan calon penumpang. “Peningkatannya sekitar 20% dibandingkan hari biasa,” kata Suparyan. Ia memperkirakan lonjakan penumpang bakal terus terjadi hingga Senin (24-6) mengingat musim liburan sekolah baru dimulai. Dalam setiap bus, kata Suparyan, memiliki jumlah kursi penumpang yang berbe­ da-beda, yakni bisnis 39 kursi, supereksekutif (24 kursi), dan royal class (21 kursi).

U

ntuk mengantisipasi lonjakan penumpang, Sriwijaya Air menambah jadwal penerbangan menjadi enam kali dalam sehari terhitung mulai 24 Juni mendatang.

± Meskipun terjadi lonjakan penumpang, pihaknya tetap memberlakukan tarif normal, yakni Rp115 ribu untuk kelas bisnis jurusan Lampung—Ja­ karta, lalu kelas supereksekutif Lampung—Jakarta dengan harga Rp150 ribu, dan royal class Lampung—Jakarta Rp175 ribu. “Tarif tidak ada kenaikan, tetap normal,” kata dia. Untuk mengantisipasi lon­ jakan tersebut, Perum DAMRI akan mengupayakan penam­ bahan armada demi menjaga kelancaran transportasi pe­ numpang. Tambahan armada tersebut akan dipusatkan di beberapa lokasi, salah satunya di Bandara Soekarno-Hatta, Cengkareng. (YAR/U3)

KEBIJAKAN

PT POS Siap Salurkan BLSM JAKARTA (Lampost): Kompen­ sasi kenaikan harga bahan bakar minyak (BBM) berupa bantuan langsung semen­ tara masyarakat (BLSM) akan diberikan melalui PT Pos Indo­ nesia selama empat bulan. Perusahaan tersebut menya­ takan kesiapannya mendistri­ busikan BLSM. Sebelumnya, PT Pos Indonesia telah mem­ bagikan lebih dari 200 ribu kartu perlindungan sosial (KPS). Kartu ini merupakan syarat agar masyarakat dapat mencairkan BLSM. “Sudah siap. Tinggal menung­ gu gong dari pemerintah,” kata Koordinator Media Center Satgas BLSM Area IV Budhi Nursalim, ketika ditemui Metrotvnews. com (grup Lampung Post), di Jakarta, Jumat (21-6). Menurut dia, tanggung jawab pembagian BLSM bu­ kan pengalaman yang pertama kali. PT Pos Indonesia telah berpengalaman membagikan bantuan langsung tunai (BLT) pada 2009. Sebab itu, secara teknis prosedur operasional standarnya tak berbeda jauh. “Ini bukan pertama kali. Su­ dah pengalaman. Jadi, kalau

kesiap­an, jangan diragukan, karena secara teknis SOP-nya tidak jauh beda,” kata Budhi. Pemerintah berharap distri­ busi KPS sendiri tuntas pada 30 Juni. Para penerima BLSM adalah masyarakat berpeng­ hasilan sangat rendah, yakni 1 dolar AS hingga kurang dari 2 dolar per hari dan tidak memiliki aset. Nilai BLSM adalah Rp150 ribu/bulan dan bakal dibagi­ kan selama empat bulan. Pem­ bayaran BLSM berlangsung dua kali di kantor pos dengan lokasi dan jadwal tertentu. Untuk kompensasi kenaikan harga BBM, pemerintah awal­ nya mengajukan anggaran BLSM sebesar Rp11,6 triliun untuk bantuan Rp150 ribu/ bulan kepada 15,5 juta rumah tangga sasaran selama lima bulan. Namun, Badan Anggaran DPR hanya menyepakati ang­ garan BLSM Rp9,3 triliun un­ tuk empat bulan sehingga ada penghematan Rp2,31 triliun. Untuk penyaluran BLSM, pe­ merintah menggelontorkan anggaran Rp360 miliar sebagai dana pengamanan. (MTVN/E2)

CMYK

±

±


CMYK

±

sabtu, 22 JUNi 2013

LAMPUNG POST

±

±

pariwara 11

±

±

±

±

±

±

±

CMYK

±

±


CMYK

±

OPINI sabtu, 22 JUNI 2013

Lampung Post menerima opini orisinal dan tidak dikirim ke media lain, tak lebih dari 5.000 karakter. Kirim via e-mail ke redaksi@lampungpost.co.id atau redaksilampost@yahoo.com. Kami mengutamakan tulisan yang mengkaji fenomena aktual di lingkungan masyarakat Lampung.

±

Biro Wilayah Barat (Tanggamus, Pringsewu, Pesawaran): Sudiono (Kabiro), Abu Umarly, Erlian, Meza Swastika, Mif Sulaiman, Sayuti, Widodo. Biro Wilayah Selatan (Lampung Selatan): Herwansyah (Kabiro), Aan Kridolaksono, Juwantoro, Usdiman Genti. Senior Account Manager Jakarta: Pinta R Damanik. Senior Account Manager Lampung: Syarifudin Account Manager Lampung: Edy Haryanto. Manager Sirkulasi: Indra Sutaryoto. Manager Keuangan & Akunting: Rosmawati Harahap. Harga: Eceran per eksemplar Rp3.000 Langganan per bulan Rp75.000 (luar kota + ongkos kirim). Alamat Redaksi dan Pemasaran: Jl. Soekarno Hatta No.108, Rajabasa, Bandar Lampung, Telp: (0721) 783693 (hunting), 773888 (redaksi). Faks: (0721) 783578 (redaksi), 783598 (usaha). http://www.lampungpost.com e-mail: redaksi@lampungpost.co.id, redaksilampost@yahoo.com.

Asisten Redaktur: Aris Susanto, Isnovan Djamaludin, Kristianto, Lukman Hakim, Musta’an Basran, Rinda Mulyani, Rizki Elinda Sary, Sri Wahyuni, Vera Aglisa.

Kantor Pembantu Sirkulasi dan Iklan: Gedung PWI: Jl. A.Yani No.7 Bandar Lampung, Telp: (0721) 255149, 264074. Jakarta: Gedung Media Indonesia, Kompleks Delta Kedoya, Jl. Pilar Raya Kav. A-D, Kedoya Selatan, Kebon Jeruk, Jakarta Barat. Telp: (021) 5812088 (hunting), 5812107, Faks: (021) 5812113.

Liputan Bandar Lampung: Agus Hermanto, Delima Napitupulu, Iyar Jarkasih, Ricky P Marly, Sony Elwina Asrap. LAMPOST.CO Redaktur: Amirudin Sormin. Asisten Redaktur: Adian Saputra, Sulaiman. Content enrichment Bahasa: Wiji Sukamto (Asisten Redaktur), Chairil, Susilowati. Foto: Hendrivan Gumay (Asisten Redaktur), Ikhsan Dwi Satrio, Zainuddin. Dokumentasi dan Perpustakaan: Syaifulloh (Asisten Redaktur), Nani Hasnia.

Kalianda: Jl. Soekarno-Hatta No. 31, Kalianda, Telp/Fax: (0727) 323130. Pringsewu: Jl. Ki Hajar Dewantara No.1093, Telp/Fax: (0729) 22900. Kotaagung: Jl. Ir. H. Juanda, Telp/Fax: (0722) 21708. Metro: Jl. Diponegoro No. 22 Telp/Fax: (0725) 47275. Menggala: Jl. Gunung Sakti No.271 Telp/Fax: (0726) 21305. Kotabumi: Jl. Pemasyarakatan Telp/Fax: (0724) 26290. Liwa: Jl. Raden Intan No. 69. Telp/Fax: (0728) 21281.

Desain Grafis redaktur: DP. Raharjo, Dedi Kuspendi. Asisten Redaktur: Sugeng Riyadi, Sumaryono. Biro Wilayah Utara (Lampung Utara, Way Kanan, Lampung Barat): Mat Saleh (Kabiro), Aripsah, Buchairi Aidi, Eliyah, Hari Supriyono, Hendri Rosadi, Yudhi Hardiyanto.

Penerbit: PT Masa Kini Mandiri. SIUPP: SK Menpen RI No.150/Menpen/ SIUPP/A.7/1986 15 April 1986.

Biro Wilayah Tengah (Lampung Tengah, Metro, Lampung Timur): Chairuddin (Kabiro), Agus Chandra, Agus Susanto, Andika Suhendra, Djoni Hartawan Jaya, Ikhwanuddin, M. Lutfi, M. Wahyuning Pamungkas, Sudirman, Suprayogi.

Percetakan: PT Masa Kini Mandiri, Jl. Soekarno - Hatta No. 108, Rajabasa, Bandar Lampung Isi di Luar Tanggung Jawab Percetakan. DALAM MELAKSANAKAN TUGAS JURNALISTIK, ­WARTAWAN LAMPUNG POST DILENGKAPI KARTU PERS DAN TIDAK DIPERKENANKAN MENERIMA ATAU M ­ EMINTA IMBALAN DENGAN ALASAN APA PUN.

Biro Wilayah Timur (Tulangbawang, Mesuji, Tulangbawang Barat): Juan Santoso Situmeang (Kabiro), Merwan, M. Guntur Taruna, Rian Pranata.

Nuansa Mengenang Juni

±

Partisipasi Opini

Member of Media Group Pemimpin Umum: Bambang Eka Wijaya. Wakil Pemimpin Umum: Djadjat Sudradjat. Pemimpin Redaksi/Penanggung Jawab: Gaudensius Suhardi. Wakil Pemimpin Redaksi: Iskandar Zulkarnain Pemimpin Perusahaan: Prianto A. Suryono. Dewan Redaksi Media Group: Saur M. Hutabarat (Ketua), Bambang Eka Wijaya, Djadjat Sudradjat, Djafar H. Assegaff, Elman Saragih, Laurens Tato, Lestari Moerdijat, Rahni Lowhur Schad, Suryopratomo, Toeti Adhitama, Usman Kansong. Redaktur Pelaksana: Iskak Susanto. Kepala Divisi Percetakan: Kresna Murti. Sekretaris Redaksi: M. Natsir. Asisten Redaktur Pelaksana: D. Widodo, Umar Bakti Redaktur: Heru Zulkarnain, Hesma Eryani, Muharam Chandra Lugina, Nova Lidarni, Sri Agustina, Sudarmono, Trihadi Joko, Wiwik Hastuti, Zulkarnain Zubairi.

±

±

12

LAMPUNG POST

±

CMYK

±

SELAMA Juni, banyak peristiwa yang menimpa jurnalis, mulai dari hal yang membahagiakan, menyedihkan, bahkan memalukan. Peristiwa yang membanggakan saat dimenangkannya gugatan 12 jurnalis harian Semarang di Pengadilan Hubungan Industrial (PHI). Perusahaan pun diharuskan membayar pesangon sesuai aturan. Awalnya perusahaan menolak membayar pesangon karena jurn LAMPOST/HENDRIVAN nalis yang di-PHK berstatus outsourcing. Padli Ramdan Para jurnalis koran harian itu sudah Wartawan Lampung Post bekerja selama dua tahun dengan status kontrak. Perjanjian kerja kontrak antara jurnalis dan perusahaan media dibatalkan PHI dengan mengacu pada aturan yang dikuatkan Mahkamah Konstitusi. Jurnalis adalah pekerjaan utama di perusahaan media sehingga tidak layak dipekerjakan secara lapas, seperti office boy. Kabar lain yang menyedihkan adalah pemecatan seorang jurnalis perempuan, Novita, pewarta Palembang TV yang sudah bekerja selama delapan tahun. Pemecatan Novita menambah panjang daftar jurnalis yang di-PHK tanpa sebab yang jelas. Selang beberapa hari kemudian, muncul berita yang memalukan dari Lampung Timur. Seorang jurnalis Investigasi Post, FI (25), ditangkap reskrim karena memeras seorang kepala sekolah. Wartawan yang berbuat kriminal memang harus dihukum. Jurnalis memeras narasumber, selain menyalahi kode etik, juga membuat profesi ini makin nista dihadapan publik. Pada pertengahan Juni, bersamaan dengan aksi menolak penaikan harga BBM, ada dua jurnalis terluka. Meskipun ada yang menyebut bahwa ini bukan kekerasan terhadap jurnalis, faktanya pewarta menjadi korban. Dari rangkaian peristiwa selama Juni ini, memunculkan pilihan untuk menjadi profesional atau hanya sekadar tempat pijakan. Profesional yang berjalan sesuai kode etik dan bekerja untuk kepentingan publik. Atau memilih jalan pintas demi meraih materi yang bermuara pada berita memilukan yang membuat profesinya makin tercela. Hingga akhirnya patut menimbang sebuah kiasan, “Yang mulia menyimpan masa lalu yang tidak akan pernah bisa dilupakan. Sementara yang tercela masih punya peluang dan kesempatan terhadap masa depan”. n

Pak de Pak Ho

Turut berduka ya, Pak Ho. Semoga kita lebih hati-hati di jalan raya.

Kecelakaan beruntun renggut tiga nyawa.

n FERIAL

Poj ok Harga bahan pokok meroket. Harga kejujuran terjun bebas.

n Pansus protes pulau pribadi. Bukan karena enggak kebagian kan?

±

CMYK

n FERIAL

Sekolah dan Masa Depan Anak Hadi Aspirin Mahasiswa Magister Manajemen Pendidikan Unila dan Wasekjen DPP FGII

H

AMPIR tiap tahun ajaran baru, orang tua dari berbagai kalangan disibukan mencari dana dan memilih sekolah yang tepat bagi anaknya. Hal ini menandakan bahwa sebagian besar orang tua masih menyakini bahwa sekolah adalah tempat yang harus atau proses yang mesti dilalui seorang anak untuk meraih masa depan yang gemilang. Artinya, tanpa sekolah, tidak mungkin seorang anak akan meraih kesuksesan kelak kemudian hari, bagimanapun caranya orang tua berusaha anaknya agar sekolah. Keyakinan orang tua se­ perti di atas tidak sepenuhnya salah. Dari pendidikan di sekolah, tidak sedikit yang meraih kesuksesan. Jika sekolah dianggap satu-satunya tempat meraih masa depan tidak sepenuhnya benar. Tidak sedikit tokoh besar, orangorang hebat dengan masa depan cemerlang, menuai

kesuskesan justru keluar dari sistem sekolah. Penulis berkeyakinan sama dengan orang tua yang lain, turut sibuk mencari dana dan memilih sekolah yang tepat, sekolah adalah tempat yang harus dilalui seorang anak untuk sukses dan adaptif di masa depan. Masalahnya adalah sekolah seperti apa yang dapat membekali diri yang dapat mengembangkan potensinya, tahap demi tahap seuai tingkat usianya. Dari fakta yang terjadi di atas, jika anak keluar dari sistem sekolah justru po tensinya dapat berkembang, ini berarti dalam sistem sekolah ada masalah. Penulis yakin jika kondisi sekolah se­p erti yang digambarkan Bapak Pendidikan K.H. Dewantara yang merdeka, mengembangkan potensi maksimal, dalam suasana menyenangkan (taman siswa), bebas berekreasi, dan tidak ada tekanan, tokoh tokoh hebat yang keluar dari sistem sekolah, yang sejatinya memiliki potensi lebih, akan makin melejit jika berada dalam situasi sekolah ideal tersebut. Beberapa hal yang harus

diperhatikan sebelum oarng tua memasukkan anaknya ke sekolah. Pertama, proses pembelajaran berkualitas berpusat pada siswa dengan guru-guru berkompeten se­ suai bidangnya. Pembelajaran yang berkualitas dipandu oleh kurikulum yang jelas, dinamis, inovatif, dan visioner yang dipahami dengan matang dan cukup oleh guru. Kedua, manajemen sekolah transparan, terbuka, akuntabel, dan demokratis hal ini adalah indikator bahwa sekolah memiliki niat dan komitmen mencerdaskan anak bangsa dengan sungguh-sungguh. Program terencana dan ter­ evaluasi dengan jelas. Mencari sekolah seperti tergambar di atas teramat sulit. Baru-baru ini kita dikejutkan dengan pemotongan bantuan siswa miskin (BSM) oleh pihak sekolah. Bagaimana tidak biadab dana yang diperuntukkan siswa miskin yang jumlahnya tidak seberapa dipotong oleh pihak sekolah dengan berbagai dalih. Jumlah buku wajib bagi anak, dari tahun-ketahun, satu buku untuk dua anak adalah pemandangan biasa. Itu pun

buku sejenis, siswa dibatasi oleh satu buku, sepertinya otak sudah diformat oleh buku yang seragam. Anak nyaris tidak memiliki referensi lain. Hal ini yang menyebabkan pengetahuan dangkal dan miskin kreativitas. Di tengah kondisi sekolah yang serbadarurat, tidak sehat bagi perkembangan anak, dan nyaris frustasi, kita patut bersyukur bermunculan sekolahsekolah alternatif yang layak dipilih. Meskipun hanya bisa dijangkau kalangan terbatas, ini adalah terobosan besar bagi sistem sekolahan kita. Sekolah universal, sekolah islam terpadu (IT), sekolah alam, dan lainnya adalah contoh sekolah yang patut dijadikan pilihan. Orang tua harus survei dan waktu yang cukup sebelum menyekolahkan anaknya, perlu kontrol dan kecerdasan, modal kepercayaan belumlah cukup. Pemerintah harus bertanggung jawab terhadap kondisi sistem sekolahan saat ini. Masyarakat sangat perlu informasi saat tahun ajaran baru tentang kondisi sekolah di daerahnya. Sebagai bentuk pertanggungjawaban terhadap

publik dan masyarakat, pemerintah harus membuat peta pelayanan minimal pendidikan, mulai dari daya tampung, sarana parasarana, akreditasi, termasuk kompetensi gurugurunya. Pemerintah tidak cukup hanya gembar-gembor sekolah gratis, tetapi juga komitmen jaminan kualitas layanan. Bukan aspek politisnya yang lebih kental, melainkan substansi pendidikan sehingga banyak orang tua anak yang menjadi korban sekolah-sekolah palsu. Di sinilah diperlukan kecerdasan orang tua serta pemerintah harus serius dan sungguh-sungguh membangun pendidikan karena hal ini menyangkut generasi masa depan. Tidak coba-coba dan asal jadi, tegas mensetop malapraktik pendidikan, tidak cukup hanya memberikan sarana fisik, teknologi, dan seterusnya, tetapi aspek manajemen harus dibenahi dan mengedepankan keteladanan. Akses orang tua dan organisasi profesi untuk mengawal dan mengontrol proses pendidikan sangat diperlukan. Wallahhualam bissawab. n

±

Populisme Gadungan di Balik Penaikan Harga BBM Saharuddin Daming Mantan Komisioner Komnas HAM

S

ETELAH publik terlibat pro-kontra tentang diskursus penaik­an harga bahan bakar minyak (BBM) selama hampir sebulan, kini teka-teki tersebut mulai terjawab ketika mayoritas fraksi dalam rapat Badan Anggaran DPR pada 15 Juni 2013, yang disahkan sidang paripurna pada 17 Juni 2013, menyepakati penaikan harga BBM bersubsidi. Tidak ayal lagi, kebijakan tersebut kontan menimbulkan reaksi secara beragam dari dalam atau di luar parlemen. Tiap-tiap partai politik, baik pro maupun kontra, pada penaikan BBM menggunakan momentum tersebut untuk menebar pesona dengan menjual isu populisme sebagai manuver pencitraan jelang pesta demokrasi 2014. Fakta membuktikan 70% dari total APBN kita setiap tahunnya sudah diplot untuk membiayai birokrasi. Apalagi, dengan program remunerasi untuk pejabat dan PNS se-Indonesia, hasil penaikan harga BBM hampir dipastikan justru lebih banyak dinikmati elite birokrat dan elite politik. Namun, borok itu mereka bungkus dengan jubah populisme gadungan yang menuding terjadinya inefisiensi dan ketidakadilan atas subsidi BBM. Penguasa membangun argumen-

tasi bahwa subsidi BBM lebih banyak dinikmati pemilik kendaraan bermotor yang dicap sebagai orang kaya. Penguasa berdalih bahwa anggaran yang seharusnya digunakan untuk membiayai program pembangunan dan kesejahteraan rakyat, terutama keluarga miskin, justru hanya dinikmati kalangan borjuis. Kedua, menguatnya tekad kubu pemerintah untuk menaikkan harga BBM di balik krisis APBN saat ini dilatarbelakangi berbagai manuver kepentingan politik dan bisnis. Tercium aroma yang sangat menusuk hidung dari perselingkuhan politisi dan pelaku bisnis untuk mengeruk keuntungan di balik agenda penaikan harga BBM. Ada banyak indikasi yang memotret manuver tersebut sebagai upaya untuk menambah deposito bagi kekuatan politik, terutama the ruling party dan koalisinya jelang Pemilu 2014. Ketiga, bumi pertiwi menyimpan deposit migas yang sangat besar, sayangnya potensi tersebut melemah pada aspek industri hulu, yaitu eksplorasi dan eksploitasi. Tingkat produksi BBM kita terus merosot dari tahun ke tahun. Itu disebabkan pola kebijakan negara dalam bidang perminyakan kita dewasa ini yang lebih merangsang pada aspek bisnis. Institusi negara yang diberi tanggung jawab untuk menjamin ketersediaan

±

energi BBM di Tanah Air lebih senang bermain pada sektor hilir, berupa perdagangan ekspor impor migas karena dinilai lebih memberi keuntungan bagi perusahaan, tetapi tidak untuk rakyat dalam arti yang seluas-luasnya. Keempat, setiap kali penaikan harga BBM, penguasa selalu menunjuk pada subsidi sebagai setan defisit APBN yang herannya karena dalam sejarah penaikan harga BBM, dari masa pemerintahan Presiden Soekarno BBM naik 12 kali, Soeharto 18 kali, Habibie 1 kali, Gus Dur 1 kali, Megawati 2 kali ditambah 7 kali penyesuaian harga BBM, sedangkan pada masa SBY, BBM naik sebanyak 4 kali. Sampai hari ini, setan defisit itu ternyata tidak pernah hilang meskipun total kenaikan seba­ nyak 38 kali. Jika harga BBM jadi dinaikkan dari Rp4.500 ke Rp6.500, yakinlah bahwa suatu ketika penguasa tetap akan menunjuk setan subsidi sebagai beban APBN meskipun harga BBM sendiri telah dinaikkan lagi menjadi Rp20 ribu bahkan Rp100 ribu/liter. Kelima, setiap kali harga BBM dinaikkan, sekecil apa pun pasti akan berimbas pada dampak sekunder. Inflasi diperkirakan akan menembus 7,2%, hal itu tentu akan memukul dan makin menyengsarakan masyarakat miskin. Keadaan yang tidak kondusif tersebut dapat memicu meningkat-

nya pengangguran, kemiskinan, dan kriminalitas. Negara sebagai pemangku kewajiban pemenuhan HAM warga akan berpotensi melanggar HAM dalam bentuk by commission. Selain itu, juga akan muncul ancaman instabilitas lantaran aksi-aksi demonstrasi dari kelompok warga, yang bukan tidak mungkin terjadi tindak kekerasan dan pelanggaran HAM antara pihak keamanan dan kelompok demonstran. Keenam, agar disebut populis, pemerintah mulai mendistribusikan kartu perlindungan sosial (KPS) sebagai pil penenang. Namun, sudah bukan rahasia lagi bahwa kompensasi penaikan harga BBM dalam bentuk program keluarga harapan, beras miskin, beasiswa, jaminan kesehatan masyarakat, BLSM, dan lain-lain ba­ nyak salah sasaran. Tidak cuma itu, kebijakan tersebut juga tidak adil dan tidak memberikan nilai tambah untuk memberdayakan masyarakat miskin. Sebab, kebutuh­ an rumah tangga miskin dan rakyat pada umumnya tidak hanya untuk membeli BBM, tetapi juga sembilan bahan pokok lainnya dengan tingkat harga yang terjadi pascapengurangan subsidi BBM jauh lebih tinggi daripada nilai kompensasi. Inilah bukti retorika penaikan harga BBM yang berjubah populisme gadungan. n

CMYK

±

±


INTERAKTIF sabtu, 22 JUNI 2013 LAMPUNG POST

Ruang Publik Kirimkan keluhan dan komentar Anda tentang pelayanan publik ke e-mail: redaksi@lampungpost.co.id, redaksilampost@yahoo.com, short message service (SMS) 0815-405-9000, www.facebook.com/lampungpost. interaktif. Setiap surat harus disertai identitas yang jelas.

13 Kapan Tower Beroperasi?

sms

Berantas Pungli

Yth. Kapolres Lampung Te­ ngah, tolong diberantas pungli di depan pos polisi pertigaan Terbanggibesar. Terima kasih. 089692332xxx

Terima Kasih, Bu Bidan! Dirgahayu Ikatan Bidan Indonesia Cabang Kota Metro yang ke-62. Saya ibu hamil tujuh bulan sangat berterima kasih atas kegiatan yang diadakan pada Jumat 21 Juni 2013, di aula Dinkes, yaitu senam hamil dan penyuluh­a n cara menyusui yang efektif dan benar. Tolong sering diadakan. Semoga bidan semakin jaya! 081379389xxx

Perbaiki Jalan ke Lamtim Yth. pejabat Lamtim, mohon agar jalan raya menuju Lampung Timur diperbaiki karena sudah tidak layak benar untuk dilewati. Terima kasih. Yeni 085768006xxx

Demo untuk Siapa? Demo penolakan harga BBM naik itu mem­ bela siapa? Orang kaya atau orang miskin? Orang kota atau orang desa? Kami di desa sudah biasa beli BBM harga Rp6.000—Rp10 ribu, karena memang daerah kami jauh dari SPBU. Sama saja kami tidak pernah memiliki subsidi. Alangkah bijaknya kalau dana subsidi BBM itu dialihkan untuk sub­ sidi sembako, pendidikan, kesehatan, per­ tanian, membangun rumah rakyat miskin, infrastruktur membangun SPBU menimal di setiap kecamatan satu unit, dan memberi modal usaha rakyat daripada uang trili­ unan hanya dibakar setiap hari untuk BBM. Lebih baik subsidi dicabut dan dialihkan kepada yang lebih tepat sasaran. Kami yang di desa mendukung program pemerintah sepenuhnya. 085664732xxx

Respons Warga terhadap Cagub Mendapat kepercayaan dari DPP PPP untuk maju dalam pilgub percuma. Sudah diberi Tuhan jabatan dari kadis PU sampai sekprov, tetapi Provinsi Lampung jalan-jalan tetap banyak rusak berat. Gimana kalau jadi gu­ bernur, Pak Berlian? Sutris 082183345xxx

Yth. PT Telkomsel, kenapa tower yang ada di Kelumbayan Barat belum operasi? 085769629xxx

Biaya Besuk di LP Way Huwi Yth. Kanwil dan Kepala LP Way Huwi. Tolong ditindak pegawai, kalau kami mau besuk dipungut biaya masuk. Kalau tidak bayar dipersulit dan pegawai yang jaga kasar ke kami. Atas perhatiannya kami ucapkan terima kasih. 08197977xxx

Kenapa Tidak Ada Insentif Sekdes Yth. Bupati dan Pemerintah Desa Pe ­ sawaran. Mengapa tak ada keterangan insentif sekdes dan banyak desa-desa yang honornya kurang. Ada apa dengan kabupaten? 085378777xxx

Insentif RT/RW Tuba Belum Cair Yth. Bapak Bupati Tuba. Kenapa sampai saat ini insentif RT/RW di Tuba untuk April, Mei, dan Juni belum juga dibayarkan, kalau me­ mang Pemkab Tuba sudah tidak sanggup lagi untuk membayar insentif RT dan RW, lebih baik bubarkan saja RT dan RW yang ada di Kabupaten Tuba. 081398491xxx

Rumah Dokter Puskesmas Mulyaasri Tidak Dimanfaatkan Yth. Bapak Bupati Tulangbawang Barat. Kami masyarakat Mulyaasri meminta agar dokter umum Puskesmas Mulyaasri ada di Perumah­an Dinas Puskesmas dikarenakan sangat disayangkan perumahan itu dibuat dengan uang rakyat tidak dimanfaatkan sesuai peruntukannya. Diharapkan sewak­ tu-waktu masyarakat butuh pelayanan di malam hari ada dokter umum. Demikian agar permintaan masyarakat ini dapat di­ tindaklanjuti. 087712148xxx

Mengapa dan Ada Apa? Setiap harga BBM naik, maka hasil perkebun­ an seperti singkong, karet, sawit, dll. Turun. Sedangkan kebutuhan pokok melambung tinggi, alasannya biaya operasional ken­ daraan membengkak. Terus siapakah yang dirugikan, perusahaan kah? Pengusaha kah? Atau rakyat kecilkah yang akan menjadi tumbal atas kebijakan ini? 082379176xxx

surat

pembaca

Miftahul Jannah Adakan Tablig Akbar

KEPADA seluruh alumni dan simpatisan Pondok Pesantren Tahafudhul Quran Miftahul Jannah, Sekampung, Lampung Timur. Pada Selasa malam Rabu, tepatnya 25 Juni 2013, Ponpes Miftahul Jannah akan mengadakan pengajian ak­ bar. Acara ini akan menghadirkan mubalig dari Semarang. Rang­ kaian acara akan dimulai pada Selasa pagi dengan mengada­ kan semakan Alquran 30 juz oleh para hafiz di tujuh majelis. Besar harapan kami para alumni Ponpes Miftahul Jannah dan masyarakat di Kecamatan Sekampung bisa menghadiri acara tersebut. Ulul Panitia Pengajian Akbar Ponpes Miftahul Jannah, Lampung Timur

Jangan Asal Usir PKL KITA sering diresahkan dengan ketidakadilan pemerintah terhadap rakyat kecil, dan ini sangat meresahkan. Banyak pemberitaan yang memuat tentang permintaan pemerintah agar institusi atau penyelenggara negara, baik pusat maupun daerah, tidak melakukan penggusuran terhadap pedagang kaki lima (PKL). Mengapa? Sebab, mereka dianggap dapat memberikan kon­ tribusi yang cukup berarti terhadap perekonomian nasional. Pemerintah mengatakan itu melalui Menteri Koordinator Per­ ekonomian Hatta Rajasa dalam sebuah kesempatan acara di Batam. Saat ini, gross domestic product (GDP) RI sebesar 1 triliun dolar AS, lebih dari 50%-nya disumbang oleh sektor usaha mikro kecil dan menengah, termasuk pedagang kaki lima. Selain itu, 80% dari rantai distribusi perdagangan domestik RI bergerak di sektor perdagangan kaki lima. Hemat saya, sudah saatnya pengelolaan pedagang kaki lima ditangani dengan paradigma dan program-program baru, yakni melalui kemitraan dan pemberdayaan, bukan peng­ gusuran. Tidak boleh lagi PKL berada dalam kecemasan dan ketidakpastian dalam aktivitas berdagang sehari-hari karena mereka juga berpotensi menjadi pengusaha kelas menengah. Karena itu, program-program kemitraan dan pember­ dayaan menjadi kunci dalam pengelolaan dan penataan para pedagang kaki lima. Kami semua perlu peduli terhadap

eksistensi pedagang kaki lima mengingat kontribusi mereka terhadap perekonomian Indonesia tidak dapat dipandang sebelah mata. Sri Hayati Gang PU, Bandar Lampung

Hargai Pedagang Kecil PEDAGANG kecil itu punya andil besar dalam mengembangkan pendapatan negara. Bagaimana tidak? Mereka mampu me­ nyumbang 80% dari total keseluruhannya. Tentunya pedagang jadi aset besar buat negara kita. Sayangnya, saya melihat banyak para pedagang yang tak diperhatikan dengan baik nasibnya. Sepertinya tidak ada kepedulian dari pemerintah dan pihak-pihak terkait untuk melirik nasib para pedagang ini. Bahkan, yang lebih parah, mereka bernasib sial apabila harus berhadapan dengan petugas yang mengaku aparat, yang kemudian mengusir dan menggusur wilayah mereka berdagang. Kita seharusnya sadar bahwa pedaganglah yang menolong kehidupan kita dalam memenuhi kebutuhan primer, sekunder, maupun tersier. Tanpa mereka, kita akan kesulitan. Jadi, sebaik­ nya aparat tidak bertindak sewenang-wenang kepada para pedagang kecil. Menko Perekonomian Hatta Rajasa sudah mengingatkan bahwa penggusuran-penggusuran pedagang kaki lima tidak akan memberikan solusi yang baik bagi mereka. Pedagang hanya akan semakin sulit apabila dipersulit dengan cara main gusur seperti itu. Aparat seharusnya memberikan se­ suatu hal sebagai solusi yang mampu memberdayakan mereka, bukan malah menyengsarakan mereka. Lebih jauh, Menko Hatta Rajasa mengatakan bahwa kita harus berbenah, yaitu dengan kembali menggalakkan program kredit usaha rakyat (KUR). Bagaimana pun program KUR sangat cocok buat pedagang-pedagang kecil. Mereka akan lebih bersinar usahanya apabila didorong de­ ngan upaya pemerintah tersebut. KUR akan membuat pedagang lebih percaya diri dengan diadakannya seminar dan pelatihan wirausaha. Mereka tidak menuntut banyak dan hanya butuh diper­ hatikan, bukan malah disingkirkan atau dikasihani secara berlebihan. Mereka adalah orang-orang yang masih memi­ liki jiwa pejuang dan harus dihormati bersama. Kita hargai usahanya, setidaknya dengan memberikan semangat kepada mereka. Nur Sofia Hajimena, Bandar Lampung


CMYK

±

sabtu, 22 JUNi 2013

LAMPUNG POST

±

±

PARIWARA 14

±

±

±

±

±

±

±

CMYK

±

±


CMYK

±

sabtu, 22 juni 2013 LAMPUNG POST

CMYK

±

±

Sutopo Hadi (Guru besar termuda Unila)

INSPIRASI

“Sebagai yang termuda saya punya beban tersendiri dalam menyandang beban ini. Saya akan buktikan tidak hanya dengan karya ilmiah, tetapi karya yang dapat saya abdikan kepada khalayak ramai. Itu janji saya.”

15

SUTOPO HADI ±

Metamorfosis Si Penjual Es

±

Menjadi Guru Besar SEBUAH kamar indekos di bilangan Gang H. Husin, Durianpayung, Bandar Lampung, menjadi saksi bagaimana seorang Sutopo Hadi berjuang menghadapi hidup. Di kamar berukuran 3 x 3 meter itu, ia berbagi tempat dengan dua adiknya, Sukriyadi dan Haryanto.

K

etika itu tahun 1992, hampir dua tahun mereka indekos di sana. Dalam kamar sempit itu mereka harus berbagi tempat tidur bergantian. Buku-buku diletakkan tinggi, tidak ada buku yang bertebaran di lantai, lantaran ketika hujan kamar mereka kerap kebanjiran. Hadi memasuki semester V di Fakultas Matematika dan Ilmu Pengetahuan Alam (FMIPA) Universitas Lampung (Unila), sedangkan adiknya baru kelas X dan kelas XI di SMAN 2 Bandar Lampung. Hadi mengenang fase hidup 20 tahun lalu sebagai fase tersulit dalam hidupnya. Sejak 1990, usaha ayah berdagang hasil bumi di Tulangbawang kian surut. Bahkan, pada 1993, keuangan keluarganya benar-benar pada titik nadir. Agar dapat meneruskan kuliah dan membiayai adik-adiknya sekolah, Hadi berjualan es keliling. Atas tawaran seorang teman, setiap hari Hadi mendorong gerobak menjual es pisang ijo atau es palu butung, makanan khas orang Makassar. Sedari pagi, ia berkeliling di kampungkampung nelayan daerah pesisir Bandar Lampung. Bersamaan dengan kumandang azan magrib, Hadi mendorong gerobak es pulang ke rumah. Meski kulitya menjadi hitam legam, Hadi cukup puas. Dalam sehari ia bisa mengantongi 15 ribu. Walau mendapat beasiswa Supersemar, ketika itu nilainya hanya Rp25 ribu per bulan, tidak cukup untuk biaya kuliah dan sekolah adik-adiknya. Menuru Hadi, awalnya ayahnya, Nga-

±

n LAMPUNG POST/DOK PRIBADI

dimi, bersama ibunya, Jaminem, buruh tani di sebuah desa di Banyuwangi, Jawa Barat. Me­ reka mengambil upah dengan menggarap lahan milik orang. Di awal tahun 1970-an, ayah Hadi memutuskan pindah ke Lampung. “Ayah ingin mengubah nasib. Awal tahun ‘70-an, ayah membawa segenap keluarganya waktu itu ke Lampung. Kami tinggal di Gungung Balak,” ujar Hadi mengenang sekeping perjalanan masa kecilnya. Di Gunung Balak, kedua orang tuanya menggarap lahan milik sendiri seluas seperempat hektare. Ketika itu, kehidupan keluarga membaik. Ia dan adiknya bisa bersekolah. Jalan sepanjang 8 km yang berkubang saat hujan, ia tempuh setiap hari. Di akhir 1970, ayah Hadi memutuskan ikut transmigrasi ke Tulangbawang. Tapi mereka harus menunggu sekitar 8 bulan untuk pemberangkatan ke Tulangbawang. Hadi yang ketika itu sudah kelas VI terpaksa berhenti sekolah. Akibatnya Hadi tidak bisa ikut ujian akhir di Tulangbawang. Dia harus mengulang di kelas VI. Lulus SD di Tulangbawang Tengah, Hadi melanjutkan ke SMP. Sekitar 1980, ia ikut kerabat yang tinggal di Poncowati untuk melanjutkan sekolah ke tingkat SMA. Ketika kuliah di Unila, dia membawa serta dua adiknya yang sekolah di SMAN 2 Bandar Lampung. Mereka menyewa satu kamar indekos di Gang Haji Husin, Durianpayung, Bandar Lampung. Ayahnya rutin mengirimkan uang untuk biaya hidup mereka bertiga. “Sampai saya duduk di semester IV, keuangan keluarga cukup baik. Namun, sejak semester V, keadaan berubah total. Bisa dibilang, ayah bangkrut. Ketika itulah saya berjualan es agar tidak putus kuliah dan adik-adik tidak putus sekolah,” ujarnya. Berjualan es keliling ternyata tidak cukup memenuhi kebutuhan hidup mereka bertiga. Apalagi biaya indekos yang naik. Akhirnya kamar sempit itu mereka tinggalkan. Mereka bertiga menjadi marbot di Masjid Al Awwal, Gang Kiwi, Kedaton, Bandar Lampung. “Menjadi marbot kami tidak digaji, tapi untuk tempal tinggal kami tidak terbebani. Setiap hari kami bersih-bersih. Kalau hari Jumat, kami dapat tip dari pengurus masjid. Jumlahnya Rp2.000 hingga Rp3.000. Sehari-harinya kami cuma makan gori,” kata dia. Getir bukan tidak berkesudahan. Perjuangan tak kenal menyerah menda-

tangkan secercah h a r a pan, Hadi mendapat tawaran m e n jadi guru bimbingan belajar di n LAMPUNG POST/DOK PRIBADI Radian Eksak Bandar Lampung. Ia pun berhenti Biodata berjualan es keliling. Profesi ini mengantarkan dirinya lulus Nama : Prof. Sutopo Hadi M.Sc. Ph.D. Jabatan : Guru besar (angka kredit 871,8) kuliah dan adik-adiknya lulus sekolah. Jurusan FMIPA Kimia Unila Bahkan, hingga ia menikah dan diterima Lahir : Banyuwangi, 15 April 1972 menjadi dosen Unila pada 1995. Tiga tahun kemudian Hadi melanjutAlamat : Jalan Asoka, No. 175, Blok E Bataranila, kan studinya ke University Queensland Rajabasa, Bandar Lampung Brisbane Australia dan mencapai gelar Pendidikan : magister pada 2000. Di tahun yang sama SDN Margajaya Tulangbawang, 1978—1984 dan pada universitas yang sama pula SMP MTT Sukajaya Tulangbawang, 1984—1987 Hadi meneruskan pencapaian jenjang SMA PGRI Poncowati, 1987—1990 akademiknya hingga memperoleh gelar S-1 Universitas Lampung, 1990—1994 doktor pada 2003. S-2 Univercity Quensland Brishane Australy, 1998—2000 Hingga akhirnya pada Maret 2011 silam S-3 Univercity Quensland Brishane Australy 2000—2003 dia dikukuhkan sebagai guru besar jurus­ an Kimia FMIPA Unila pada usianya yang ke-39. (ABDUL GAFUR/S1)

±

Profesor Termuda Pakar ‘Organotimah’ RAMBUTNYA masih hitam legam, tidak satu pun yang beruban. Perawakannya tegap. Suaranya lantang khas Banyuwangi tatkala berorasi. Dialah Sutopo Hadi, di usianya yang ke-29 dikukuhkan sebagai guru besar bidang kimia anorganik. Dia bahkan menjadi guru besar termuda dari 54 guru besar yang ada di Unila saat ini. Dalam orasi ilmiahnya pada Maret 2011, dosen Jurusan Kimia pada Fakultas Matematika dan Ilmu Pengetahuan Alam (FMIPA) Unila itu mengangkat tema Pemanfaatan aplikasi senyawa organotimah (IV) karboksilat sebagai bahan obat berbasis logam masa depan. “Sebagai yang termuda saya punya beban tersendiri dalam menyandang beban ini. Namun, saya akan buktikan tidak hanya dengan karya ilmiah, karya yang dapat saya abdikan kepada khalayak. Itu janji saya,” kata ayah lima anak yang lahir di Banyuwangi, 15 April 1971, tersebut. Menurut dia, senyawa sintetis yang ia teliti mampu menjadi pestisida ampuh bagi penyakit jamur pada tanaman serta berpotensi meme­ rangi kanker pada manusia. Profesor Hadi kini menjadi satu-satunya pakar senyawa sintetis organotimah (IV) di Indonesia. Rekan sejawatnya, Ismunandar, dari Kimia FMIPA Universitas Indonesia, telah memasuki usia senja hingga praktis tidak lagi aktif meneliti. “Menggeluti bidang ini saya merasa sendirian dan harus menjadi single fighter. Agar berkembang, saya harus membangun jaringan pada para

±

±

CMYK

±

peneliti Eropa dan India,” kata anak pasangan Ngadimi dan Jaminem tersebut. Organotimah yang merupakan senyawa sintetis ini dapat digunakan menjadi pestisida biokimiawi. “Organotimah karboksilat yang saya hasilkan dapat memberantas penyakit tanaman yang disebabkan jamur dengan persentasi cukup tinggi, di atas 90%.” Senyawa ini tidak berbahaya bagi lingkungan karena mudah diurai mikroorganisme untuk membentuk senyawa timah anorganik atau monoorganotimah. Bahkan, dapat terdegradasi hanya dengan sinar matahari. Menurut suami dari Sri Endah Purwaningrum ini, dengan penelitian tingkat lanjut, organotimah karboksilat dapat digunakan sebagai salah satu bahan obat bagi umat manusia. “Sebagai senyawa antikanker masih dalam penelitian tahap kedua. Pertama adalah tahap infitro atau pengujian pada laboratorium, tahap kedua adalah infitro atau pengujian pada binatang percobaan. Saya baru pada tahap ini.” Untuk diujikan ke manusia, perlu penelitian cukup lama dari penelitian klinik dengan seorang pasien hingga penelitian klinik dengan pasien yang lebih banyak. Setelah tahap-tahap ini dilalui, barulah bisa diproduksi oleh industri secara masif. “Untuk penelitian organotimah karboksilat sebagai pestisida telah mencapai tahap akhir. Saya akan mencari dana agar penelitian ini dapat diterapkan kepada masyarakat, terutama masyarakat petani,” kata dia. (ABDUL GAFUR/S1)

CMYK

±

±


CMYK

±

sabtu, 22 juni 2013

“Predikat wanita tercantik di majalah sebanyak empat kali. Terakhir gelar itu didapat pada 2010, dan meski dia tidak mendapat gelar itu dalam waktu dekat, Julia sangat terkejut ketika Gwyneth berada di urutan pertama.”

16 ARDINA RASTI

ARDINA Rasti akhirnya menyesal harus membawa Eza Gionino ke jalur hukum terkait kasus penganiayaan terhadap dirinya. Menurut Rasti, jika bekas kekasihnya meminta maaf, masalah tidak akan mencapai sejauh ini. Rasti mengaku telah memaafkan perbuatan Eza. Namun, kata maaf itu tidak keluar dari mulut bintang sinetron Putih Abu-Abu tersebut. Bukan hanya itu saja, Eza pun enggan mengakui perbuatannya. “Masak kami enggak memaafkan. Dari awal saya minta, dia minta maaf. Enggak mau masuk ke jalur hukum, kalau mereka minta maaf ya kami

maafkan,” ujar Rasti ditemui di Pan­ coran, Jakarta Selatan, Kamis (20-6) malam. Lebih lanjut Rasti mengatakan jika Eza mesti meminta maaf kepada keluarga serta ibundanya. Pasalnya, menurut Rasti, selama persidangan Eza selalu memfitnah ibunya. “Belum. Saya bilang, ‘Jangan minta maaf ke saya aja, kalau saya sudah memaafkan, tapi ke keluarga besar saya juga’. Apalagi sudah memfitnah ibu saya, kok tega banget,” kata dia. (S1)

n MI

Kesal dengan Gwyneth Paltrow AKTRIS megabintang Hollywood, Julia Roberts, dikabarkan sangat kesal ketika Gwyneth Paltrow dinobatkan sebagai wanita paling cantik di majalah People. Dia pun ingin bersaing dan membuktikan dirinya lebih hebat dari bintang Iron Man tersebut. Dia tak terima Gwyneth menempati per­ ingkat pertama karena Julia selalu dinobat­ kan menjadi wanita tercantik untuk artis wanita berusia 40 tahun. “Julia mendapat predikat wanita tercan­ tik di majalah sebanyak empat kali. Tera­ khir gelar itu didapat pada 2010, dan meski dia tidak mendapat gelar itu dalam waktu dekat, Julia sangat terkejut ketika Gwyneth berada di urutan pertama. Dia berpikir artis berusia 20 tahun, seperti Jennifer Lawrence, bukan seseorang yang usianya

sama seperti dirinya,” kata sumber. Perselisihan keduanya ternyata sudah dimulai sejak lama. Julia sempat menolak tawaran bermain dalam film Shakespeare in Love pada 1998, yang akhirnya jatuh ke tangan Gwyneth, dan berha­ sil meraih Oscar dari perannya tersebut. “Julia tidak akan duduk diam, dan melihat Gwyneth men­ jadi aktris 40 tahun yang paling digemari. Itu wilayah Julia. Julia tahu ada batasan untuk aktris di usia 40 tahun, dan dia ingin me­ mastikan bahwa dia menjadi pilihan utama para sutradara untuk peran di usianya,” kata sumber, seperti dilansir Showbizspy, Jumat (21-6). (S1) n MI

info musik

Zaskia ‘Gotik’ THE FLY

Industri Musik Capai Titik Nadir

n MI

BAND rock The Fly belum punya niat merilis album baru ke pasar­ an. Kin Aulia yang telah men­ dedikasikan sebagai frontman The Fly mengatakan industri musik Indonesia saat ini sudah mencapai titik nadir. “Album belum tahu, kan industri musik paling buruk dalam sejarah Indonesia. Kalau satu dua band sih ada yang sukses jualan, tapi secara umum buruk,” katanya. Suami dari artis Nova Soraya ini memastikan bandnya hingga tahun depan belum juga meluncurkan

Onl i n e ha r i i n i

album baru atau album ke-7 se­ jak meluncurkan debut berjudul Agustus 1997 (1997) yang diisi vokalis Bjah. “Tahun depan juga enggak ada album. Kami tiap tiga bulan saja mengeluarkan singgel,” ujarnya. The Fly kini kembali dengan personel lebih ramping. Hanya ada tiga personel yang mem­ perkuat The Fly, yakni Kin (vokal, gitar), Levy (bas), dan Adith (keyboard). Mereka sudah meluncurkan singgel terbaru berjudul Bercahaya ciptaan Kin sendiri. Menurut Kin, singgel tersebut sudah mengudara di 500 radio di seluruh Indonesia dan mendapat komentar positif dari para pendengar radio maupun penggemar. “Animonya tinggi banget seka­ rang. Di Instragram, Twitter, me­ reka (penggemar) mintanya sih album malahan,” ujarnya. (S1)

Menjelang kenaikan harga bahan bakar minyak (BBM) subsidi, Polres Way Kanan akan melakukan pengamanan di SPBU sekabupaten setempat. Kapolres Way Kanan AKBP Kunto Prasetyo, melalui Kabag Ops. Kompol Heryanto, menjelaskan Polri mengadakan pengamanan untuk mengawasi pembelian menggunakan jeriken ataupun oknum mengantre secara bergantian, saat Lampung Post menghubungi di ruangannya, Jumat (21-6). Menurut Heryanto, hal ini dilakukan pihaknya

±

Kembalinya John Mayer LAMA tidak muncul, John Mayer (35) akan kembali menggebrak belantika musik dunia. Penyanyi yang juga salah satu gitaris tersohor di dunia itu telah mengumumkan tanggal peluncuran album barunya, Paradise Valley, pada 13 Agustus mendatang.

Cari Jodoh TIDAK lama lagi, Zaskia “Goyang Itik (gotik)” akan umrah bersama ke­ luarga ke Tanah Suci. Di sana, dia mengaku ­ingin berdoa agar mendapat­ kan jodoh. “Berangkat (umrah) tanggal 27 Juni nanti,” kata Zaskia ketika ditemui di Stu­ dio RCTI, Kebon Jeruk, Jakarta Barat, Jumat (21-6). Selama umrah nanti, Zaskia tak menampik akan banyak berdoa, ter­ utama dalam hal percin­ taan. Dia berharap bisa mendapat pasangan se­ telah pulang nanti. “Doa mah banyak banget, biar dikasih kesehatan, panjang umur, jodoh yang baik. Biar pulang umrah dapat jodoh. Biar dapat yang baik, yang

sayang sama Neng dan keluarga, bisa meneri­ ma kekurangan dan kelebihan,” ujarnya. Ia mengaku saat ini masih menjomblo ka­ rena hanya ingin fokus pada pekerjaannya. “Pacaran dari mana? Pacar belum ada,” ujarnya. Lantaran masih sen­ diri, penyanyi berusia 23 tahun itu selalu dikait­ kan dengan beberapa pria, termasuk Reza Ra­ hadian dan Baim Wong. Namun, saat ditanya mengenai hubungan­ nya dengan kedua aktor tampan tersebut, Zaskia langsung membantah­ nya. “Sudah enggak usah dibahas lagi. Enggak ada yang dekat, hanya saha­ bat,” ujar Zaskia. (S1)

eluncuran ­album keenam ini merupakan k e m b a l i ­n y a Mayer setelah lama ­absen dari dunia musik lantaran terserang pe­ nyakit granuloma (pem­ bengkakan). Mayer pun sudah mem­ perkenalkan sampul album­nya. Penyanyi 35 ta­ hun ini tampak berpakaian ala koboi berdiri di kawasan seperti sebuah pemandang­ an di Montana Barat. Paradise Valley merupa­ kan album studio keenam Mayer dan telah memperkenalkan singgel utama­nya, Paper Doll. Ia juga diduga menuangkan pengalamannya ke dalam lagu ketika terlibat cinta kilat dengan penyanyi cantik Taylor Swift. Dunia musik patut bersyukur de­ ngan kembali­ nya ­M aye r. Pasalnya, tahun lalu dia terserang penyakit granu­ loma di teng­ gorokannya se­ hingga meng­ ganggu pita suaranya. Seperti dilan­ sir Aceshowbiz, Jumat (21-6). Usai operasi, Ma­y er sempat rehat berbulan-bulan un­ tuk pemulihan. Akhir­n ya, dia bisa kembali awal tahun ini dan menegaskan membawa karya baru pada Mei lalu. Bekas kekasih Katy Per­ ry ini akan memulai tur per­ tama pada 6 Juli nanti. Pelantun Your Body is Wonderland ini pernah batalkan tur di Eropa pada Mei 2010, setelah jatuh sakit usai tampil di Forum Copenhagen Venue, Denmark. (S1)

±

n MI

LAMPOST.co

Jelang Kenaikan Harga BBM, Polres Jaga SPBU

± B LA M B A N G A N U M P U ( L ampost.co):

±

P

JULIA ROBERTS

±

‘Paradise Valley’

Menyesal Bawa Eza ke Meja Hijau

±

±

Julia Roberts

HIBURAN LAMPUNG POST

CMYK

±

sebagai antisipasi adanya gejolak masyarakat dengan diumumkannya kenaikan BBM, Sabtu (22-6), pukul 00.00. Sistem pengamanan yang dilakukan adalah rayonisasi dari polsek terdekat. Ini dilakukan sampai dengan adanya pengumuman dari pemerintah sejak Jumat (21-6). Masing-masing SPBU dijaga 19 personel untuk Sektor Blambangan Umpu, stasiun pengisian di Kampung Sidoarjo, dan Negeribaru. Sementara di Tiyuhbalak, anggota Sektor Baradatu ditempati 20 orang. (CK5/CK4/L3)

CMYK

Dua PNS Kemenpora Diperiksa KPK Terkait Kasus Hambalang

BACAAN FAVORIT

JAKA RTA ( L ampost.co): Komisi Pemberantasan Korupsi kembali memanggil dua pegawai negeri sipil dari Kementerian Pemuda dan Olahraga, Jumat (21-6). Kedua PNS tersebut dipanggil sebagai saksi untuk perkara tindak pidana korupsi dalam pembangunan sarana dan prasarana P3SON Hambalang, Bogor, Jawa Barat. Kedua PNS tersebut adalah Dedi Rosadi (Kabid Manajemen Industri Olahraga Kemenpora) dan Padillah Mursyd (PNS

1

Kemenpora). “Keduanya diperiksa sebagai saksi untuk tiga tersangka,” kata Kepala Bagian Pemberitaan dan Informasi KPK Priharsa Nugraha di gedung KPK, Jumat (21-6) pagi. Keduanya ak an diperik sa bagi tersangka mantan Menteri Pemuda dan Olahraga Andi Alifian Mallarangeng, mantan Kepala Biro Perencanaan dan Keuangan Deddy Kusnidar, dan Ketua Kerja Sama Operasional AdhiWika Teuku Bagus Muhammad Noor. (MTVN/L3)

±

2 3

Vokalis kelompok musik Godbless, Ahmad Albar, bersama gitaris Ian Antono tampil dalam konser Godbless JIEXPO Music Concert di Pekan Raya Jakarta. (SELEB) Sepatu model maskulin hingga feminin mendominasi tren sepatu tahun 2013. (LIFESTYLE) Fork a pmi Bandar Lampung mendesak Pemerintah Kota setempat untuk menutup semua tempat maksiat selama Ramadan. (BANDAR LAMPUNG).

CMYK

±

±


CMYK CMYK

± ±

CMYK CMYK

± ±

BANDAR

sabtu, 22 juni 2013 LAMPUNG POST

± ±

Abdurrahman (Kepala Kanwil Kemenag Lampung)

LAMPUNG

“Ketidakcermatan penganggaran dan perencanaan keuangan itu bisa merugikan banyak pihak.”

17

lin tas

±

±

Penyusunan Anggaran Harus Cermat BANDAR LAMPUNG—Perencanaan keuangan yang cermat dan akurat menjadi titik awal keberhasilan berbagai pro­ gram. Untuk itu, Kepala Kantor Kementerian Agama (Keme­ nag) Lampung Abdurrahman meminta pegawai di bidang keuang­an bisa menyusun perencanaan anggaran yang efektif dan efisien, sehingga program pembangunan bisa berjalan dengan baik. Dia mengatakan ketidakcermatan pengganggaran dan perencanaan keuangan itu bisa merugikan banyak pihak. Mi­ salnya para guru yang sudah tersertifikasi. Akibat ketidakcer­ matan bagian perencanaan menghitung dan mengajukan jumlah dana yang harus dibayarkan setiap tahun, banyak guru yang tunjangan profesinya tertunda atau pembayaran­ nya tidak pas satu tahun. “Jika ada kekurangan dana, tidak bisa diusulkan untuk pembayaran tahun ini. Para guru harus menunggu tahun depan. Ini yang sering kita temui di lapangan. Kan kasihan para guru ini,” kata Abdurrahman pada pembukaan workshop aplikasi data perecanaan dan workshop evaluasi monitoring pelaksanaan anggaran (EMPA) di Hotel Nusantara, Kamis (20-6) malam. (UNI/K3)

Tingkatkan Promosi Wisata

n LAMPUNG POST/ZAINUDDIN

SAMBUT RAMADAN. Ratusan pelajar mengadakan aksi damai menyambut Ramadan, Jumat (21-6). Peserta aksi melakukan longmarch dari lapangan merah Saburai, Bandar Lampung, menuju Tugu Adipura.

LAMPUNG FAIR

Anjungan Pemkot Ramai Pengunjung

±

WAY HALIM (Lampost): Sejak hari pertama penyelenggaraan Lampung Fair 2013 di PKOR Way Halim, anjungan Pemerintah Kota (Pem­ kot) Bandar Lampung selalu ramai peng­ unjung. Helmi, salah satu penjaga stan, mengatakan sedikitnya 500 orang masuk ke anjungan Bandar Lampung setiap harinya. Sementara stan yang paling banyak diminati adalah stan Dinas Kependudukan dan Catatan Sipil (Dis­ dukcapil). “Banyak yang mengambil formulir untuk pembuatan akta kelahiran,” kata Helmi di stan Disdukcapil, Jumat (21-6). Selain stan Disdukcapil, mobil pelayanan perpanjangan surat izin mengemudi (SIM) juga selalu ramai peminat. Di sana petugas melayani perpanjangan SIM golongan A dan C dengan biaya perpanjangan Rp80 ribu untuk golongan A dan Rp75 ribu untuk golongan C. Stan Dekranasda dan Dinas Kesehatan Bandar Lampung juga banyak dicari peng­ unjung. Ayu (22), penjaga stan Dekranasda, menuturkan banyak usaha kerajinan tangan yang dibawa oleh perajin dari masing-masing daerah. “Kami mau mengenalkan kerajinan ini agar bisa diterima dan diketahui masyarakat bahwa banyak perajin berkualitas di Bandar Lampung,” ujar dia. Ina (26), penjaga stan PKK kota Bandar Lampung, mengatakan selain menampilkan aneka kerajinan tangan dan olahan makanan, stan PKK mencoba menghibur pengunjung dengan menampilkan lagu-lagu islami yang dinyanyikan ibu-ibu pengajian. (CR4/K3)

Target Retribusi Tak Tercapai BANDAR LAMPUNG (Lampost): Pendapatan asli daerah (PAD) Pemkot Bandar Lampung dari sektor retribusi tak mencapai target yang ditetapkan pada APBD 2012. Menurut Wakil Wali Kota Bandar Lampung Thobroni Harun, PAD dari sektor retribusi tahun lalu hanya terealisasi Rp68,252 miliar lebih atau 84,75% dari target sekitar Rp80,530 miliar. Namun, realisasi retribusi itu lebih tinggi dari pencapaian tahun sebelumnya yang hanya sekitar Rp38,431 miliar. “Retribusi daerah yang tidak mencapai target ini di­ sebabkan masih ada kekurangan dari sejumlah satker pengelola retri­ busi,” kata Thobroni pada paripurna penyampaian jawaban wali kota atas pandangan umum fraksi-fraksi ter­ hadap raperda pertanggungjawaban APBD 2012 di gdung DPRD Bandar Lampung, Jumat (21-6). Thobroni menjelaskan salah satu penyebab tidak tercapainya target retribusi daerah ini adalah retribusi kebersihan. Sebab, pungutan sokli di Dinas Kebersihan dan Pertaman­ an (Disbertam) Bandar Lampung saat ini dilakukan secara swadaya

oleh masyarakat. Hal ini membuat pendapatan retribusi menurun jika dibandingkan saat pungutan dilaku­ kan petugas pemerintah. Selain itu, retribusi pelayanan pasar juga hanya tercapai 58,73%. Hal ini disebabkan penerapan Perda No. 5 Tahun 2011 tentang Retribusi Jasa Umum yang menggantikan Per­ da No. 12 Tahun 1995 tentang Retri­ busi Pasar belum bisa diterapkan optimal. Perubahan perda ini juga membuat tarif retribusi naik. Tak hanya itu, penataan kawasan pasar tradisional yang dilakukan dengan penertiban pedagang kaki lima (PKL) juga membuat penda­ patan retribusi menurun, karena PKL merupakan salah satu objek retribusi. “Ke depan kami akan terus menggali potensi dari objekobjek retribusi ini agar pendapatan derah di sektor retribusi ini 100% mencapai target bahkan kalau bisa melebihi,” ujar Thobroni.

PAD Meningkat Meskipun realisasi retribusi tahun lalu menurun, menurut anggota Komisi B DPRD Bandar Lampung Mintarsih Yusuf, secara umum Pemkot cukup baik menge­ lola keuangan. Hal ini terlihat dari realisasi pendapatan asli daerah (PAD) mengalami peningkatan yang cukup signifikan dari tahun ke tahun. Data selama tiga tahun terakhir menunjukkan rata-rata peningkat­ an PAD mencapai 85,63%. Pada 2010, PAD Kota Bandar Lampung hanya Rp86,69 miliar lebih. Angka tersebut dapat ditingkatkannya hingga 188% pada 2011 yakni men­ capai Rp162,818 miliar dan pada 2012 PAD yang dihimpun lebih dari Rp296 miliar. “Namun, tidak semua sektor yang PAD -nya mengalami pe ­ ningkatan. Kami berharap tahun ini setiap satker bisa memaksi­ malkan pendapatan retribusi daerah sehingga PAD juga bisa ikut ditingkatkan,” kata politisi Partai Golkar ini. (RIC/K3)

Walau Cacat, Saya Harus Bisa Hidupi Keluarga ±

±

n LAMPUNG POST/CR4

Zainal (56) dengan satu tangan berjualan buku di kantor Polresta Bandar Lampung, Jumat (21-6). Meskipun fisiknya terbatas, Zainal tetap bersemangat mencari rezeki untuk menghidupi istri dan dua anaknya. Lampung. Meskipun hanya memiliki satu tangan, Zainal optimistis bisa mencari uang di Bumi Ruwa Jurai demi menghidupi keluarganya di

CMYK

±

n LAMPUNG POST/ZAINUDDIN

AUDIENSI FINALIS MULI-MEKHANAI. Gubernur Lampung Sjachroedin Z.P. memberikan sambutan saat menerima audiensi finalis MuliMekhanai Lampung di ruang rapat utama Gubernur, Jumat (21-6). Gubernur berharap Muli-Mekhanai ini bisa membantu pemerintah mempromosikan budaya dan pariwisata di Lampung.

ASET DAERAH

166 Ha Tanah Pemkot Belum Bersertifikat

NAPAS KOTA

TANJUNGKARANG PUSAT—Jika dili­ hat sepintas, tidak tampak kekurang­ an apa pun pada diri Zainal (56), pria penjual buku, yang berkeliling di kantor Polresta Bandar Lampung, Jumat (21-6). Badannya tegap, senyumnya ceria, dan tampak bersemangat menawar­ kan buku bacaan ke setiap orang di sana. Setelah diperhatikan, Zainal ternyata hanya memiliki satu tangan. Namun, kekurangan itu tidak sedikit pun membuatnya patah arang. Dia tetap optimistis mampu menjalani hidup dan mencari uang di tengah segala keterbatasan fisiknya. Setiap hari Zainal menjajakan be­ ragam buku bacaan tentang agama, kesehatan, masakan, cerita rakyat, dan lainnya. Harga satu buku dijual­ nya Rp15 ribu. Dalam sehari, 15—20 buku mampu dijualnya. “Kalau jualan begini, kan enggak menentu pendapatannya. Bergantung berapa banyak yang laku. Ya, bersyu­ kur saja,” kata Zainal. Lelaki kelahiran Aceh, 56 tahun silam, itu menceritakan dia baru dua minggu berjualan buku di Bandar

TELUKBETUNG UTARA—Gubernur Lampung Sjachroedin Z.P. meminta Dinas Pariwisata kabupaten/kota meningkatkan promosi objek wisata di daerah masing-masing. Menurut Gu­ bernur, promosi merupakan cara yang paling ampuh menarik perhatian wisatawan ke Lampung. Jika jangkauan promosi lebih luas dan cara mempromosikannya bagus, wisatawan bisa tertarik untuk berkunjung dan menikmati keindahan objek wisata di Lampung. “Mereka ada ide apa dan butuh dukungan apa untuk promosi ini. Koordinasi sama provinsi. Kalau soal anggaran, kan nanti kita atur dan bahas bersama,” kata Gubernur saat menerima audiensi finalis Muli-Mekhanai Lampung di ruang rapat utama, Jumat (21-6). Gubernur juga menilai Muli-Mekhanai sebagai simbol pemuda-pemudi Lampung bisa sangat berperan mempro­ mosikan budaya dan wisata Lampung ke daerah lain bahkan ke mancanegara. “Kalau yang membawakannya menarik dan pintar, orang akan tertarik juga melihatnya. Membawakannya juga harus dengan menunjukkan ciri khas Lampung, misalnya cara memberi hormat secara adat Lampung. Jadi, ada identitas Lampungnya dan pasti lebih menarik,” ujarnya. (CR7/K3)

Solo. Menurut Zainal, sebelum ber­ jualan buku di Lampung dia juga berjualan buku di sekitar Solo. Usaha

±

ini ditekuninya di bawah bimbingan yayasan penyandang cacat Tunas Harapan di Solo. “Ada ratusan orang seperti saya di sana. Kami sama-sama berjuang meskipun cacat.” Ayah dua anak ini mengisahkan kalau dia terlahir dengan kondisi fisik yang sempurna. Nahas, dia harus kehilangan tangan kanannya akibat kecelakaan saat usianya 26 tahun. Saat itu truk yang ditumpanginya terguling dan masuk jurang. Zainal sempat berputus asa dengan kondisi fisiknya pascakecelakaan. Namun, semangat hidupnya muncul lagi setelah dididik yayasan rehabili­ tasi penyandang cacat dan mendapat motivasi dari istri dan dua anaknya. Kini, Zainal tidak lagi menganggap kekurangan fisiknya sebagai pengha­ lang menuju kesuksesan. Dia terus bekerja keras untuk menghidupi ke­ luarga dan menyekolahkan anaknya setinggi mungkin. “Saya bisa kuat begini demi anak dan istri di kampung. Meskipun cacat, saya harus bisa menghidupi keluarga dan memberikan yang terbaik untuk mer­ eka,” kata Zainal. (WANDI BARBOY/K3)

BANDAR LAMPUNG (Lam­ post): Tanah seluas 1.660.633 meter persegi atau 166 ha yang diklaim milik Pemerin­ tah Kota (Pemkot) Bandar Lampung belum memiliki sertifikat. Menurut Wakil Wali Kota Bandar Lampung Thobroni Harun, banyaknya tanah yang belum bersertifikat ini mengurangi aset daerah da­ lam neraca keuangan. Untuk itu, dia meminta satuan kerja (satker) pengelola aset Pem­ prov segera berkoordinasi dengan Badan Pertanahan Nasional (BPN) Bandar Lam­ pung untuk mengurus serti­ fikat tanah milik Pemkot. “Kami juga sudah ada MoU dengan BPN untuk menye­ lesaikan persoalan aset ini. Semoga ke depannya semua tanah Pemkot bisa berserti­ fikat dan terhindar dari halhal yang tidak diinginkan,” kata Thobroni di Bandar Lampung, Jumat (21-6). Selain belum bersertifikat, Pemkot juga menemukan

415 ribu meter persegi ta­ nah Pemkot di Kelurahan Pinangjaya, Kemiling, dimi­ liki masyarakat. Namun se­ telah dicek, ujar dia, tanah itu berstatus konsolidasi tanah perkotaan yang ditegaskan melalui Keputusan Kepala BPN No. 41-VI-202 tentang penegasan tanah negara sebagai objek konsolidasi perkotaan. “Untuk itu, kami akan menindaklanjutinya dengan mengeluarkan catat­ an tanah tersebut dari buku inventaris tanah pada tahun 2013.” Sementara itu, anggota Komisi B DPRD Kota Ban­ dar Lampung dari Fraksi PDI Perjuangan Hamongan Napitupulu meminta ekse­ kutif segera menyelesaikan status tanah tersebut dan menerbitkan sertifikat. “Ka­ lau belum ada sertifikat, kami khawatir jika terjadi sengketa tanah, Pemkot tidak memiliki bukti hukumnya. Jadi harus segera diurus sertifikatnya,” kata Hamongan. (RIC/K3)

CMYK

±

±


±

sabtu, 22 juni 2013 LAMPUNG POST

±

CMYK

BANDAR LAMPUNG 18

L int a s

±

±

CMYK

‘REFRESHING’

Satnarkoba Tangkap Bandar Narkoba TANJUNGKARANG PUSAT—Amelia (30), warga Wisma Legundi Jalan Pulau Legundi, Sukarame, Bandar Lampung, ditangkap petugas Satnarkoba Polresta Bandar Lampung, Rabu (20-6). Ibu rumah tangga itu diduga sebagai bandar narkoba. Kasat Narkoba Polresta Bandar Lampung Kompol Sunaryoto mengatakan tersangka ditangkap atas informasi masyarakat yang mencurigai sebuah rumah menjadi tempat transaksi narkoba. “Atas informasi dari masyarakat, petugas melakukan penyelidikan di TKP yang dimaksud, di sana ditemukan perempuan yang gerak-geriknya mencurigakan, selanjutnya dilakukan penggeledahan dan berhasil menemukan barang bukti berupa sabu-sabu,” kata dia, saat ekspos, Kamis (21-6), sekitar pukul 11.30. Dari tangan tersangka, petugas berhasil mengamankan barang bukti berupa 5 paket sabu-sabu ukuran sedang, 4 paket sabu-sabu ukuran kecil dalam dompet warna hitam, 1 unit ponsel merek Nokia, 1 dompet warna merah muda berisi 1 pipet, dan 1 unit timbangan elektronik warna hitam. Kemudian, 4 paket besar sabu-sabu dengan berat 48 gram serta 50 butir pil ekstasi dengan nilai keseluruhan Rp57,5 juta. (CR1/K2)

Isi BBM, Daihatsu Xenia Terbakar KEDATON—Mobil Daihatsu Xenia warna putih BE-2892-YC milik Novi Supriyadi (25), warga Perumahan Cendana Indah Blok C 42 Tanjungsenang, Bandar Lampung, terbakar saat mengisi premium di SPBU Tanjungsenang, Jumat (21-6). Belakangan diketahui dalam kendaraan itu ada tangki BBM yang dimodifikasi. Humas Polsek Kedaton Ipda Nida Sari Daulay mengatakan mobil tersebut terbakar ketika mengisi bensin di SPBU tersebut dan kasusnya masih dalam penyelidikan. “Orang ini mengisi bensin, ternyata di dalam mobil Xenia itu ada tangki yang dimodifikasi, saat mengisi bensin di SPBU ini tiba-tiba terbakar,” kata dia, di lokasi kejadian. Nida Sari Daulay menjelaskan pemilik diduga sengaja membuat tangki di dalam mobil dengan ukuran panjang kurang lebih 1 meter dan lebar 0,5 meter dengan tinggi kurang lebih 30 cm. (CR1/K2)

Liburan Sambil Belajar di Museum Lampung BANDAR LAMPUNG—Liburan di Bandar Lampung tidak hanya bisa diisi dengan kegiatan yang menghamburkan uang, seperti belanja, makan di restoran, atau bermain ke taman hiburan. Liburan juga bisa diisi kegiatan yang murah meriah tetapi tetap mendidik dan menambah pengetahuan keluarga, misalnya berkunjung ke Museum Lampung. Museum yang berlokasi di Jalan Z.A. Pagaralam, Gedongmeneng, Bandar Lampung, ini menyimpan bukti-bukti peradab­ an manusia, sejarah daerah, dan kebudayaan yang diwariskan nenek moyang masyarakat Lampung. Museum Lampung terdiri dari dua lantai. Di lantai I, pengunjung bisa menyaksikan peta, cerita sejarah Lampung, dan profil masyarakat asli Lampung di masa lalu. Selain itu, ada juga cerita dan gambar tentang Gunung Krakatau yang meletus dahsyat pada 1883. Di sana juga dipajang tengkorak, arca, dan cerita manusia purba yang ditemukan di Lampung, seperti Homo erectus, Homo sapiens, dan arca megalitik Folonesia. Di bagian lainnya, disajikan silsilah keluarga pahlawan Radin Inten II, prasasti Palas Pasemah, beserta ceritanya. Ada juga perahu lesung berusia 120 tahun milik warga adat Lampung. Di luar museum, pengunjung bisa melihat-lihat lamban pesagi yakni rumah persegi empat yang dihuni

±

n LAMPUNG POST/ZAINUDDIN

Pengunjung melihat benda peninggalan sejarah saat berkunjung ke Museum Lampung, Jumat (21-6). Museum Lampung dapat dijadikan tempat berlibur sambil belajar karena di dalamnya banyak terdapat informasi mengenai sejarah Lampung. masyarakat Lampung Saibatin di daerah Kenali, Lampung Barat. Lalu, ada walai (lumbung), bangunan tradisional bertiang panggung sebagai tempat penyimpanan padi atau bahan makanan. Pengunjung juga bisa melihat rambu laut yang dulunya dipasang di perairan Telukbetung dan kemudian terlempar jauh ke darat saat Gunung

Krakatau meletus. Untuk mendapatkan semua pengetahuan tentang sejarah dan budaya Lampung di museum ini, pengunjung cukup membayar tiket Rp500/ orang untuk anak-anak, dan Rp4.000/ orang untuk dewasa. Pengelola akan memberi diskon tiket masuk dewasa menjadi Rp1.000 bagi pengunjung yang datang rombongan.

Museum ini buka setiap hari dari pukul 08.00 sampai 14.00. Khusus Jumat, museum ini buka pukul 08.00 sampai 10.30. “Sabtu dan Minggu kami juga buka. Jadi, jangan ragu mengajak keluarga berlibur sambil belajar di sini,” kata Kepala Seksi (Kasi) Pelayanan Museum Lampung Budi Supriyanto di ruang kerjanya, Jumat (21-6). (RICKY MARLY/K3)

Tersangka Tewas Dihakimi Massa BANDAR LAMPUNG (Lampost): Tepergok memerkosa siswi sekolah dasar, Rn (18) tewas dihakimi massa di dekat salah satu tempat ibadah di kawasan Sukarame, Telukbetung Barat, Kamis (20-6), sekitar pukul 20.30.

±

n LAMPUNG POST/ZAINUDDIN

MOBIL MODIFIKASI TANGKI. Xenia BE-2892-YC terbakar saat mengisi BBM jenis premuim di SPBU Tanjungsenang, Jumat (21-6). Tangki minyak mobil ini sudah dimodifikasi agar dapat menampung BBM lebih banyak.

AKSI MASSA

Aliansi Tolak Kenaikan Harga BBM

±

TANJUNGKARANG PUSAT (Lampost): Rencana kenaik­ an harga bahan bakar mi­ nyak (BBM) oleh pemerintah kembali ditolak sejumlah orga­nisasi mahasiswa, pemuda, dan buruh yang tergabung dalam Gerakan Rakyat Lampung (GRL). Mereka mengecam keras keputusan paripurna DPR yang menyetujui RAPBN Perubahan 2013 dengan menggelar konferensi pers di Sekretariat Aliansi Jurnalis Independen (Aji), Gotongroyong, Tanjungkarang Pusat, Bandar Lampung, Jumat (21-6). Juru Bicara GRL Anastasia dari GMNI mengungkapkan pembengkakan subsidi yang dipakai pemerintah sebagai alasan menaikkan harga BBM adalah kebohongan pemerintah SBY. Padahal, kata Anastasia, pemerintah selama ini lebih mengutamakan ekspor. Akibatnya, lanjut dia, jumlah impor yang harus ditanggung negara melebihi jumlah produksi minyak dalam nege­ ri. Selain itu, menurut Anastasia, monopoli minyak dalam negeri oleh perusahaan asing dan dampak kenaikan harga BBM memberikan beban berlipat ganda bagi rakyat menjadi sebab utama kenaik­ an harga BBM. Anastasia juga menekankan banyaknya mafia BBM yang ada. Lintong Simbolon dari Per-

±

himpunan Mahasiswa Katolik Republik Indonesia (PMKRI) menambahkan seluruh masyarakat harus bersatu padu menolak kenaikan harga BBM. Sementara Raja Hot dari Front Mahasiswa Nasional (FMN) koordinator lapang­an GRL mengatakan aksi menolak kenaikan harga BBM itu rencananya Sabtu (hari ini, red) di Bundaran Gajah, de­ ngan estimasi massa 200 orang, sekira pukul 10.00. Basuki dari Suara Humanika juga apabila pemerintah ber­ ke­­ras menjalankan kebijakan menaikan harga BBM, GRL secara nasional dengan organi­ sasi-organisasi lainnya akan melakukan judicial review (peninjauan kembali) kepada MK terhadap APBNP 2013. Menjelang Ramadan, kata Basuki, setelah ini akan ada dua kali kenaikan harga BBM. Bantuan langsung sementara masyarakat (BLSM) Rp150 ribu/kepala keluarga, menurutnya, hanya menjaga tingkat konsumtivitas, bukan menjadi solusi. “BLSM itu hanya membuai, membodohi, bukan solusi,” kata Basuki. Karena itu, GRL menuntut kenaikan harga BBM diba­ talkan, termasuk keputus­ an paripurna DPR tentang APBNP 2013. Mahasiswa juga meminta pemerintah mencabut UU Migas No. 22/2001 dan menurunkan harga kebutuhan pokok. (CR4/K2)

CMYK

Pemuda warga Katibung, Lampung Selatan, itu tewas dengan kepala pecah dan usus terburai. Bahkan, petugas yang mencoba mengamankan tersangka dari amuk massa sempat terluka kepalanya akibat lemparan batu. Massa kemudian membubarkan diri setelah tersangka tak bergerak lagi. Berdasarkan keterangan yang dihimpun Lampung Post, malam itu Rn bertandang ke rumah

korban yang masih berusia 10 tahun hendak mencari temannya (kakak korban, red). Namun, di rumah itu Rn hanya menemukan gadis belia tersebut. Entah bagaimana timbul niat buruk Rn untuk memerkosanya. Korban lalu dirayu dan diajak ke belakang rumah. Di bawah pohon duku di belakang rumah korban, Rn tanpa kasihan merudapaksa korban. Akibat keganasan Rn, kor-

ban pun menjerit kesakitan dan minta tolong. Warga yang mendengar jeritan itu segera mendatangi sumber suara di semak-semak. Warga terkejut

B

enar ada kasus pemerkosaan semalam. Diduga korban sekaligus pelaku tersebut tewas dihakimi massa setelah aksinya tepergok warga. melihat Rn tengah menindih korban. Tanpa basi-basi, pemuda itu langsung dihajar dan di-

giring ke dekat masjid yang berjarak sekitar 20 meter dari rumah korban. Di sana tersangka dihajar massa hingga tak berdaya. “Kepalanya sampai gepeng, ususnya terburai,” ujar warga. Tak lama kemudian, sejumlah petugas dari polsek datang mengevakuasi Rn ke Rumah Sakit Umum Daerah Abdul Moeloek Bandar Lampung. Menurut warga, Rn diketahui teman kakak korban. Saat datang ke rumah korban, orang tuanya sedang tidak di rumah karena berladang cabai di daerah Umbul Sabu, Gunung Betung, Pesawaran. Sementara kakak korban yang

dicari pun tidak ada. Kapolresta Bandar Lampung AKBP Dwi Irianto mengatakan pemuda yang tewas dengan sekujur tubuh penuh luka itu diduga pelaku pemerkosa. Namun, polisi berusaha menyelidiki kasus tersebut dan mencari siapa pelaku utama dalam main hakim sendiri itu. “Benar ada kasus pemerkosaan semalam. Diduga korban sekaligus pelaku tersebut tewas dihakimi massa setelah aksinya tepergok warga. Kasus ini masih dalam proses penyelidikan untuk mencari tahu siapa pelaku utama dalam kasus main hakim sendiri ini,” ujar Dwi Irianto. (RIS/CR1/K3)

±

JALINPANTIM

Kejati Lengkapi Berkas 3 Tersangka TELUKBETUNG SELATAN (Lampost): Kejaksaan Tinggi Lampung masih melengkapi berkas tiga tersangka dugaan korupsi jalan lintas pantai timur (Jalinpantim) yang hingga kini belum rampung. Hingga kemarin, Kejati masih harus memeriksa beberapa saksi terkait kegiatan pembebasan lahan tahun 2006— 2009 tersebut. Pemeriksan terkait rekonstruksi modus dari peran masing-masing tersangka dalam menggunakan dana Rp52 miliar sehingga negara dirugikan Rp24 miliar. Berkas ketiga tersangka yakni Mn, H, dan Y belum dapat disusun dalam rencana dakwaan. “Kami harus memeriksa kembali beberapa saksi yang terkait langsung dengan pelaksaan ganti rugi di la­pang­an. Saksi itu di luar pemilik dan perencana kare­ na nyaris seperti mereka ulang pernyataan beberapa saksi dalam berkas, tidak se­ per­­ti mereka ulang sebuah kejadian fisik yang kasat mata. Artinya, tahapan ini perlu kehati-hatian dan ketelitian penyidik,” kata Kasi

Penerangan Hukum (Penkum) Kejati Lampung Heru Widjatmiko. Tidak disebutkan berapa saksi yang diperiksa ulang, tetapi dijelaskan Heru beberapa saksi yang diperiksa ulang tinggal menunggu sin­ kro­nisasi dari keterangan tersangka dalam posisi berkas titik zero. Artinya, berkas ketiga tersangka akan direkap ulang sesuai dengan ke­t e­ rang­an saksi dan tersangka. “Berisi verifikasi, konfrontasi, dan sinkronisasi keterangan dari beberapa saksi de­ ngan tersangka, karena ada beberapa keterangan saksi yang berkaitan dengan ketiga tersangka. Ini tidak mudah karena berkenaan dengan dakwaan. Kalau untuk tuntut­ an, itu masih jauh,” ujar dia. Pada pemeriksaan awal, diketahui pemerintah tidak tidak menganggarkan dana untuk pengadaan lahan, tetapi hanya mengganti rugi tanam tumbuh dan bangun­ an milik warga. Namun, terdapat kajian dari ahli yang mengaharuskan ganti rugi lahan karena tanam tumbuh dan bangunan didirikan di atas lahan. (HER/K2)

±

n LAMPUNG POST/ZAINUDDIN

PERLINDUNGAN ANAK. Asisten Bidang Kesra Sekprov Lampung Elya Muchtar menyerahkan pataka kepada Ketua Umum Lembaga Perlindungan Anak Lampung Aryodia, di Balai Keratun, Jumat (21-6). Pada acara ini ditandatangani juga kerja sama pelayanan anak.

KORUPSI

Berkas Mofaje Carofeboka Macet TELUKBETUNG (Lampost): Berkas perkara dugaan korup­ si dana alokasi khusus (DAK) Kabupaten Pesawaran dengan tersangka Mofaje Carofeboka masih belum jelas. Polda Lampung yang menangani perkara tersebut sejak 2011 masih menyisakan satu berkas lagi, sedangkan dua berkas lain atas nama Isnaini Haisa dan Suyadi telah disidangkan. Macetnya berkas Mofaje, me­ nurut penyidik Polda Lampung, karena petugas itu bi­ngung de­ ngan petunjuk jaksa dan hingga saat ini koordinasi antara dua aparat penegak hukum tersebut

belum juga terealisasi. “Belum ada koordinasi untuk berkas itu dan belum dapat di P21 dan penyidik kami sedang mendalaminya,” kata Kabid Humas Polda Lampung AKBP Sulistyaningsih. Ke buntuan tersebut tampaknya menjadi pertanyaan besar penyidik polda terhadap salah satu anggota tim jaksa yang menangani perkara tersebut. “Tolong juga dimonitor oleh rekan wartawan karena kasus Mofa sudah tujuh kali P19. Kenapa enggak di P21? Ada apa dengan jaksa peneliti Sitorus?” kata dia.

Tidak berbeda dengan sikap jaksa yang berkeras bahwa berkas atas nama Mofaje masih harus dilengkapi. Sebab, dari petunjuk awal terdapat rentetan keterangan saksi dan bukti yang masih harus diuji, termasuk petunjuk dua, tiga, dan seterusnya. “Jadi, berkas tersebut selalu berkembang, dari petunjuk satu dan yang lainnya itu berkaitan dan tidak stagnan. Artinya, masih ada keterang­ anan dan bukti-bukti yang masih harus dilengkapi,” kata Kasi Penkum Kejati Lampung Heru Widjatmiko. (HER/K2)

CMYK

±

±


CMYK

CMYK

Tatang Setiadi (Kabid Pendidikan Dasar Dinas Pendidikan

HUMANIORA SABTU, 22 JUNI 2013

Kota Bandar Lampung) “Meskipun penerapan kurikulum baru belum menemukan titik terang, Dinas Pendidikan Kota Bandar Lampung optimistis materi kurikulum iklim dan budi pekerti dapat terus dilanjutkan.”

19

LAMPUNG POST

GAGAS

Pendidikan Perlu Kurikulum Hidup DALAM blognya, seorang pelatih pendidikan mengibaratkan perubahan kurikulum seperti pandangannya terhadap chef Juna, koki kelas dunia yang sudah berpengalaman sempat menjadi juri dalam acara Master Chef Indonesia. Beliau mengatakan bagi chef Juna memasak adalah menikmati bahan-bahan yang akan dimasak, menikmati suasana dapur, dan menyajikan dengan cara yang menarik hingga penikmat masakannya merasa kenyang dan puas. Apapun bahan, aturan, atau sistem mungkin tak terlalu penting, menikmati kerja dan memuaskan pelanggan membuat dia selalu melakukan yang terbaik yang mampu membuatnya sudah menjadi ahli di bidang kuliner dalam usia yang muda. Dalam hal ini, memasak adalah “hidup” bagi chef Juna, kegemarannya memasak membawa ia pada profesionalisme yang berujung pada karier yang cemerlang dan kemajuan di setiap masanya. Perubahan kurikulum bisa jadi sangat berarti atau biasa saja bergantung bagaimana guru-guru memaknainya sebagai salah satu resep jitu untuk disuguhkan kepada pelanggan tetapnya, siswa. Apakah guru-guru yang memaknainya sebagai sesuatu yang dapat mengubah kinerjanya dan membuatnya semakin hebat atau malah sebaliknya. Kurikulum bagai resep masakan yang membutuhkan guru untuk meraciknya sehingga menjadi sajian yang siap untuk dinikmati atau bahkan diperluas dengan cara dijual. Artinya, kurikulum merupakan panduan untuk meningkatkan kompetensi guru karena “paksaan” yang termuat di dalamnya membuat guru akan semakin kreatif, mendidik siswa bukan sekadar sampai seberapa tinggi nilai akademiknya, melainkan seterampil apa siswa dalam kehidupannya. Dari awal kurikulum baru ini disosialisasikan sudah ba nyak menimbulkan penafsiran berbeda di antara ka langan masyarakat awam maupun guru. Opini yang berkembang mampu membuat guru panik sebelum menganalisis lebih dalam dan melihat dari berbagai perspektif. Ada tiga butir penting yang muncul ke permukaan dan selalu dalam daftar most talk about dalam kurikulum 2013. Pertama, kebiasaan bongkar-pasang kurikulum yang dilakukan pemerintah. Kedua, dihilangkannya TIK sebagai mata pelajaran di SMP dan digunakan sebagai media dalam setiap mata pelajaran, juga IPA, IPS, dan Bahasa Inggris yang ditiadakan sebagai mapel SD ini. Ketiga, munculnya kekhawatiran dan pesimisme ketidaksiapan guru dalam menyongsong sebuah perubahan. Banyak pihak yang merasa kurikulum diluncurkan bukan berdasarkan assessment dan pengamatan yang matang, atau berpendapat bahwa KTSP saja belum tuntas dapat dikuasai oleh guru, sekarang sudah harus berubah lagi, butuh penyesuaian dan tantangannya juga akan lebih banyak. Pada awal KTSP diluncurkan, saat itu juga terjadi pro-kontra seputar belum tuntasnya KBK, tapi pada kenyataannya KTSP juga lambat laun dapat diterima dan diadaptasi cukup baik oleh sekolah dan guru walaupun dengan banyak halangan. Begitu juga dengan perubahan ini, sekolah-sekolah yang punya budaya belajar yang kuat akan mampu menghadapi kurikulum 2013 dengan siap.

LAMPUNGPOST/WIWIK HASTUTI

WORKSHOP MEN CARE. Ketua Perkumpulan Keluarga Berencana Nasional (PKBN) Provinsi Lampung menggelar workshop launching program Men Care di Hotel Marcopolo, kemarin (21-6). Pelatihan program Men Care untuk meningkatkan kepedulian kaum pria terhadap berbagai masalah perempuan ini menghadirkan pembicara Kepala Dinas Kesehatan Kota Bandar Lampung Wirman, Ketua PKBN Lampung Herdi Mansyah, dan Manajer Program Men Care Sindung Haryanto.

KESEJAHTERAAN

Tiga SMPN Terima 100% Siswa Miskin BANDAR LAMPUNG (Lampost): Tiga SMP negeri di Bandar Lampung menerima siswa baru 100% dari keluarga miskin dalam penerimaan peserta didik baru (PPDB) tahun pelajaran 2013—2014. Ketiga sekolah tersebut, yakni SMPN 6, SMPN 15, dan SMPN 30 Bandar Lampung. Untuk itu, ketiga sekolah tersebut tidak akan menerima siswa baru lewat jalur reguler pada PPDB secara online yang akan berlangsung Senin—Jumat (24—28 Juni) mendatang. Sebab, kuota siswa baru yang tersedia telah terisi penuh oleh pendaftar jalur bina lingkungan. Kepala Dinas Pendidikan Kota Bandar Lampung Sukarma Wijaya menjelaskan ketiga sekolah tersebut layak menerima 100% siswa bina lingkungan karena memang mereka layak menerima pendidikan gratis. Untuk itu, sekolah tersebut tidak perlu lagi membuka pendaftaran PPDB secara reguler. “Jumlah siswa yang diterima bina lingkungan di SMPN sudah over. Tapi memang harus diterima karena siswa-siswa itu layak menikmati pendidikan gratis,” kata Sukarma usai menggelar

Sari Pratiwi (Aktivis Sekolah Guru Indonesia Dompet Dhuafa)

rapat dengan seluruh kepala SMPN, SMAN, dan SMKN di dinas setempat, kemarin. Ia menyebutkan Pemerintah Kota Bandar Lampung menaikkan kuota siswa bina lingkungan menjadi 50% untuk tahun pelajaran baru mendatang. Besarnya kuota tersebut rupanya belum cukup melayani kebutuhan pendidikan siswa yang berasal dari kelompok ekonomi kurang mampu. Di ketiga sekolah tersebut, jumlah pendaftar bina lingkungan bahkan melebihi daya tampung yang ada. Adapun kuota bina lingkungan di SMP sebanyak 4.650 siswa, sementara jumlah siswa yang harus diterima mencapai 4.861 siswa. Hal serupa terjadi pada SMK negeri, kuota bina lingkungan yang tersedia 1.191 siswa, tetapi siswa yang diterima mencapai

1.401. Jumlah pendaftar yang signifikan terjadi di SMKN 1 Bandar Lampung dan SMKN 4 Bandar Lampung. Pendaftar di kedua sekolah tersebut bahkan sampai dua kali lipat dari kuota yang tersedia. Untuk SMAN, kuota yang tersedia yaitu 2.178, belum terisi penuh karena siswa yang diterima hanya 1.674 orang. Untuk mengantisipasi jumlah siswa bina lingkungan yang tidak bisa tertampung di sekolahsekolah dengan pendaftar yang besar, Dinas Pendidikan akan mengalihkan ke sekolah lain yang berdekatan dan daya tampung yang masih tersedia. “Kami sedang memikirkan cara mengakomodasi pendaftar yang membeludak ini,” kata Sukarma. Ia menyatakan kemungkinan kerja sama dengan sekolah swasta untuk mengalihkan siswa yang tidak tertampung di negeri. Namun, sekolah swasta tersebut harus menandatangani kerja sama yang menyatakan kesiapannya untuk tidak membebani siswa dengan biaya karena akan dibayarkan oleh pemerintah. (IMA/S1)

Dua Daerah Jadi Proyek Percontohan Men Care BANDAR LAMPUNG (Lampost): Kota Bandar Lampung dan Kabupaten Lampung Barat (Lambar) akan menjadi proyek percontohan program Men Care (laki-laki peduli) di Provinsi Lampung. Dipilihnya dua kabupaten/kota ini karena mewakili tipikal kota dan desa di Sai Bumi Ruwa Jurai. Demikian disampaikan Ketua Perkumpulan Keluarga Berencana Nasional (PKBI) Lampung Herdi Mansyah, saat Workshop Peluncuran Program Man Care di Hotel Marcopolo, kemarin (21-6). Kegiatan ini dihadiri utusan dari berbagai institusi/organisasi. Herdi menjelaskan Men Care adalah kampanye global untuk mempromosikan keterlibatan laki-laki sebagai ayah dan pengasuh yang setara dalam rangka meningkatkan kualitas hidup keluarga dan kesetaraan gender. “Jadi program ini melibatkan laki-laki berusia 15—35 tahun sebagai pasangan pengasuh dalam kesehatan ibu dan anak serta hak reproduksi dan seksual,” ujar dia. Adapun yang melatarbelakangi terbentuknya Men Care karena masih tingginya kema-

tian ibu dan kekerasan dalam rumah tangga (KDRT). “Intervensi terhadap isu-isu tersebut selama ini masih berpusat pada perempuan sehingga hal ini meningkatkan kesenjangan gender,” ujarnya. Selain itu, terbentuknya Men Care ini untuk pembaikan dalam pemenuhan hak kesehatan reproduksi dan seksual (SRHR). Sekaligus akibat dampak rendahnya penghargaan SRHR, feminisasi HIB/AIDS, dan kekerasan terhadap perempuan. “Karena itu dibentuknya Men Care ini, mudah-mudahan ayah akan menjadi lebih peduli terhadap masalahmasalah perempuan sehingga kekerasan makin berkurang, kesehatan reproduksi dan seksual perempuan meningkat, dan anak-anak akan tumbuh dengan baik,” kata dia. Sementara itu, Manajer Program Men Care, Sindung Haryanto, mengungkapkan Men Care sangat penting dalam kehidupan di masyarakat. Karena tujuan Men Care adalah untuk memperbaiki norma-norma dan perilaku yang memengaruhi SRHR. (AST/S3)

BELA NEGARA

Mahasiswa Diminta Tegakkan Negara Hukum BANDAR LAMPUNG (Lampost): Guru besar Fakultas Hukum Universitas Lampung (Unila) Abdul Kadir Muhammad mengajak mahasiswa menegakkan cita-cita negara hukum berdasarkan Pancasila dan UUD 1945 bukan negara kekuasaan. “Saat ini apa yang terjadi di negara kita sangatlah miris. Hukum diperjualbelikan,

ANTARA/IRSAN MULYADI

NEGERI PARA BANDIT. Seniman Teater O mementaskan Detektif Danga-Danga episode Negeri Para Bandit di Taman Budaya Sumatera Utara, Medan, Jumat (21-6). Pementasan tersebut mengkritisi gaya hidup oknum anggota Dewan yang menghamburhamburkan uang.

penegak hukum kebanyakan menjadi budak uang. Patut dipahami bukan sistem hukumnya yang salah, melainkan orangnya,” ujar dia, saat membuka talk show bertemakan Peningkatan kewenangan lembaga negara dalam rangka mewujudkan cita-cita negara hukum berdasarkan Pancasila dan Undang-Undang Dasar 1945 yang digelar Fakultas

Hukum Unila, di Balai Keratun, Bandar Lampung, Jumat (21-6). Abdul Kadir menjelaskan mahasiswa merupakan pemegang kekuasaan di semua lini lembaga negara yang akan datang. Karena itu, ia meminta agar cita-cita negara hukum sesuai Pancasila dan UUD 1945 tersebut harus mengakar dalam diri para mahasiswa.

Ketua Pelaksana Kegiatan Imam Mulasin mengatakan selain talk show, yang merupakan rangkaian kegiatan Unila Law Fair, hari ini akan digelar Lomba Debat Nasional Piala Profesor Abdul Kadir Muhammad. Kegiatan ini merupakan bentuk apresiasi terhadap karyakarya Abdul Kadir Muhammad dalam perkembangan dan

pembaharuan di bidang ilmu hukum di usianya yang kini sudah mencapai ke-76 tahun. Diskusi yang berlangsung 2 jam itu dihadiri Dekan Fakultas Hukum Unila Heryandi, Ketua Komnas HAM Siti Nur Laila, fungsional Biro Hukum KPK Anatomi Muliawan, dan Ketua Bidang Hubungan Antar-Lembaga Negara Komisi Yudisial Ibrahim. (CR5/S1)

PENDIDIKAN SEKOLAH

Kurikulum Iklim-Budi Pekerti Paling Siap BANDAR LAMPUNG (Lampost): Meskipun penerapan kurikulum baru belum menemukan titik terang, Dinas Pendidikan Kota Bandar Lampung optimistis materi kurikulum iklim dan budi pekerti dapat terus dilanjutkan. “Kalau kepastian kurikulum 2013, saya masih belum dapat informasi terbaru. Namun, untuk kurikulum budi pekerti dan perubahan iklim dapat saya pastikan akan terus berjalan,” ujar Kepala Bidang Pendidikan Dasar Dinas Pendidikan Kota Bandar Lampung Tatang Setiadi, Jumat (21-6). Untuk pendidikan budi pekerti, pihaknya telah mengam-

bil kebijakan agar para guru pengampu mata pelajaran Pancasila dan Budi Pekerti dapat menyesuaikan dengan kompetensi inti kompetensi dasar (KI-KD) dari kurikulum baru. “Sementara untuk bahan ajar kami masih gunakan yang lama saja dulu,” ujar dia. Demikian halnya dengan materi perubahan iklim, baik Disdik Kota Bandar Lampung, Universitas Lampung (Unila), maupun Mercy Corpps, selaku pihak yang mendukung program ini, memutuskan untuk melanjutkan program uji coba selama satu tahun ke depan. “Buku materi iklim malah sudah dicetak ulang dengan

penyesuaian KI-KD dari kurikulum baru,” kata dia. Ta t a n g m e n g u t a r a k a n hingga saat ini pihaknya masih menunggu petunjuk pelaksana an (juklak) atau pun petunjuk teknis (juknis) dari kuriku lum 2013, baik langsung dari Kementerian Pendidikan Kebudayaan (Kemendikbud) maupun dari Disdik Provinsi Lampung. Informasi terakhir yang ia terima terkait kurikulum baru adalah Kemendikbud tampaknya tidak akan memaksakan atau mewajibkan sekolah untuk menerapkan kurikulum baru pada tahun ini. (AGO/S1)

CMYK

CMYK


PARIWARA

sabtu, 22 JUNi 2013

20

LAMPUNG POST

PARIWARA AC Mustika Teknik jual beli/tukar tambah AC baru/bekas segala merk, service cuci,bongkar pasang baru. Hub. Toko Jl.Ratu Dibalau No.28 T.Senang 7317516, 71111047, 085382091065 Agen AC RESMI PABRIK LANGSUNG. TERMURAH !!! Jika lebih mahal diganti selisihnya. Panasonic, LG, Sharp. Terima cuci, repair(Agen resmi) TIMMY ELECTRINDO Tlp 242222, 7444470 Winda AC jual AC/Secd, serv/cuci AC, kulkas, dispenser, PS ms cuci dll, 257556, 7403726 08127921648 & 0721-7174866. Minggu Buka

AIRLINES TIKET Tiket murah garuda, sriwijaya, merpati, lion, air asia, sky aviation tiket diantar hub.GEMA TNT (0721) 486100, 7467967 SMS booking 081274777959

ahli gigi Rama Dental ahli bikin gigi, psng behel gigi Jl P. Antasari 18/dpn bioskop Sinar Bdl. JL. Urip Sumoharjo Simpang Tiga Pejajaran hub.087899516746

ATRIBUT PILKADA Pabrik baju pilkada trmrh Rp45rb bndra2500 umbl”5rb spndk5rb stkr100rb krtunm25rb. Hub. Raja Cetak 0812.79242024

ELEKTRONIK DIGITAL PARABOLA Digital parabola system distribusi sales dan service sedia indovision, top TV, dll. Hub. 475331, 0811722855

pulsa elektrik IGO CELLULER : distributor pulsa elektrik murah & transaksi cepat, devosit otomatis Via bank Jl.Dr.Harun I no.77 kota baru info: http: //IGOCELL. blogspot.com / 085729999151

foto copy LAMPUNG FC, jilid hard cover/skripsi, spiral kawat, Jl. Wr. Monginsidi 23 B Tanjung Karang, Bandar Lampung telp.0721-256053, 08127272602, email: lampung_fotocopy@yahoo.co.id

FURNITURE Minimalis Produksi, interior + furnitur,spesialis furnitur minimalis modern, Jl.Flamboyan Raya No.14 Tjg Seneng 0721-9085166

HORDENG NEOCLASSIC INTERIOR trm pemesanan gordeng,vitrage,vertical/horizontal blind dll, hsl memuaskan,hrg variatif. hb.081369342793, 081977972187

indekost Trima Kost Mggn, Blnn, Jl Griya Fantasi 2C/8 WHP Hub. 702498, 0812.727.7590 PONDOK INDAH KOST (PIK) putri/krywti, blnn/mggn/hrian, new, KM pribadi, fasilitas +, JL.Teratai No.11 A – Rawa Laut, 082128888882, 085840579933

STNK BE 5179 RC, Nomor Rangka. 343244, Nomor Mesin. 344251, an. Fiktor Hendrik, S.Sos STNK BE 5461 AJ, Nomor Rangka. 028387, Nomor Mesin. 028300. an. Ramdan Setiawan STNK BE 5677 YU , Nomor Rangka. MH328030CBJ819588, ns. 28D2819476, an. Zaenal STNK BE 5831 YK, Nomor Rangka. 370097, Nomor Mesin. 1369958, an. Nuria Choirudin STNK BE 5933 CS, Noka. 347146, Nosin. 347246, Nosin. 1346386, an. Jhom Ferdinansyah. STNK BE 6270 RE, Nomor Rangka. 015560, Nomor Mesin. 016220. an. Suratno. STNK BE 6720 CV, Nomor Rangka. 575765, Nomor Mesin. 575908, An. Lena Malinda STNK BE 7187 YD, Noka. MH35D90019J110131, Nosin. 5D9-110177, An. Winda Novita

Wisma Rahmayani trm kost di kampung baru unila & kontrakan di way halim & way halim permai hub0852.7963.4666, 0812.7204.966, 0896.3680.0800

STNK BE 7757 YF, Nomor Rangka. 207598, Nomor Mesin. 1202334, An. Sutardi

Trima Kost Mggn, Blnn, Jl Griya Fantasi 2C/8 WHP Hub. 702498, 0812.727.7590

STNK BE 8124 FB, Noka. MH1KEV7142K127163, Nosin. KEV7E1127284, an. Diskomadinat.

kehilangan STNK B E 6 2 8 8 D I , Nok a. MF3VR10BB8L030606, Nosin. YX150FMG07090269, An. Rustadi STNK BE 2528 NC, Noka. MHF21KF400114707, Nosin. 5K-9193500, an. Tiastoto. STNK BE 2951 A, Nomor Ranga. 00020323, Nomor Mesin. 9559699, an. Abunawan STNK BE 3594 EC, Nomor Rangka. 289172, Nomor Mesin. 2282809, an. Karman STNK B E 4 0 3 7 N Q , Noka. MH1JB9132CK006591, Nosin. JB91E2997072. an. Mino STNK BE 4177 RW, Nomor Rangka. 650131, Nomor Mesin. 1646820, an. Gunawan. STNK BE 4642 CG, Nomor Rangka. 286992, Nomor Mesin. 3160042, an. Suparti. STNK BE 5232 UB, Nk. MH35D90019J073651, Ns. 5D9-073676, an. Turiman, KTP+SIM an. Marsono.

STNK BE 8074 RE, Nomor Rangka. 681343, Nomor Mesin. 1678591, an. Saelan.

BPKB & STNK Supra X BE 8423 YI, Nk. MH1JB91109K912004, Ns.JB91E1908742, An.Doharlen Albertus Sitohang. STNK BE 8610 YN, Nomor Rangka. 866834, Nomor Mesin. 867133, an. Ismoyo. STNK BE 9556 NE, Nomor Rangka, 008250, Nomor Mesin. 77016, an. Jarno Nawi STNK BE 9652 CF, Nomor Rangka. 005399, Nomor Mesin. GX9158, an. Boe Asiu Djou STNK BE 9660 C, Nomor Rangka. 002201, Nomor Mesin. FX2897, an. Sulistyowati.

KESEHATAN

Nisa massage urat trpi pgbtn, pr wtn, bs dipanggil hb. 082181823301 Shinta pijat urut Jl. Sultan Agung No. 59 (dkt SMA Sriwijaya). Hb. 0813.69372811, 0721-7543674 siap panggil

kolam renang Dunia Kolam Renang: Pembtn, prwtn, perbaikan, ob at-2 an, peralatan Jl. Hayam Wuruk 198 E Kedamaian tlp. 0721- 7444567

KURSUS TEHNISI HP Nvu ponsel service & kursus hp Jln. ZA Pagar Alam No.2 gdg meneng, bk kls mahir psti bs smua merk hp grnsi uang kembali Hub.0856.6977.7966

MESIN -mesin MESIN CETAK Dua mesin cetak offset toko 910 & computer langsung Lincah Store Jl.Pemuda No.94 Tj Karang seberang Ramayana.

FOTO COPY PT Buana Citra Abadi copy machie sales/rental mesin foto copy dan prlkpn, jual Toner 57.500/kg.hb. 07217144481, 085269405389 CV. Mitra Abadi jual, sewa, perbaikan, suku cdg, tinta, foto copy, msn Analog & Digital. Hub. 7505050, 0812. 7909898

musik peralatan musik ADI Musik: jl/tkr tmb: i5(4) i4(5) i3(5,5) Pa50(7) Pa80 Pa500, PSR900, KN1400, 2400,2600,X50,CORA,Blazer,Beta 3 ,PV16ch,8ch,CS800,AD3600,Behr. 20 ch, a/esis,DOD, AXL. Ph.268983, 081369139529.

palet PLASTIK

Naik/turun berat badan dg es krim cair 3 rasa(berry, coklat, vanila) bergaransi dan dibimbing sampai berhasil !! hub.085377513318 BB:26567432

Jual palet plastik (bekas) u/ keperluan industri dgn brbgai ukrn hb.0821.1311.5073

PENDIDIKAN privat

PIJAT TRADISIONAL Iin Massage & lulur siap panggil. Hubungi. 0812.7990.1117, 0853.7726.6697.

Privat Siklus Guru dtg kermh semua pelajaran SD,SMP,SMA Hub:07217481330, 0857-68003557

“Privat Go Education“ Semua pljrn TK, SD, SMP, SMA, Umum, mengaji, guru dtg krmh siap UN & Smster hub.0721-7511559, 081279199569 Privat Bintang Education smua pljrn TK, SD, SMP, SMA, umum, mengaji, guru dtg ke rmh, professional & sabar, siap UN, semester. hub. 07213667558, 0813 69 277 269 

PELUANG USAHA C u c i g u da n g !! Ban dalam, filter bensin dan kabel-2 sepeda motor, stok terbatas. Minat hub. 0878.7967.2627. Anda ingin memiliki sawah pertanian dg sistem bagi hasil ? Hub. PT Mitra Amanah Tani tlp.0721-704585 Cp.085208670101, 081379097117, 089657898415 Menerima Penjualan Minyak Goreng bekas/jelanta, terima penjualan partai besar, partai kecil hub.082 183172119,081279711789,08136 6434933 Bagi yg ingin menjadi RESELLER, kue kering ina cookies & JNC, segera hub: 089607865746/dtg lgsg ke Deandra Butik JL. Sukarno Hatta Ruko Bukit Kencana 3 No 8 By Pass bdl, 0811796247

PENGINAPAN PONDOK PALAPA, HARGA MULAI DARI 85 RBU, DI PUSAT KOTA, FAS : AC, TV, KM PRIBADI, BREAKFAST, PARKIR LUAS, JL. P.E.M NUR 7623158, 7188333, 087899764477, 085380151888 PONDOK INAP ANTASARI/ Penginapan & Homestay & kost: harian / mingguan / bulanan, Fas : AC/TV, KM didlm, parkir luas, aman Hub: 07213651116 & 082183437171 Jl. Antasari 171 Bdl hrg mulai 75 rb/hari

pengobatan GURAH Gurah perut membantu mengeluarkan kolon diusus bsr dll gurah hidung agar nafas longgar. Hb. 082184078429

TERAPI LINTAH Terapi lintah Keajaiban Hewan Raja Obat, Sangat Manjur Mngobati : Darah Tinggi, Kolesterol, Jntng Asam Urat, Ayan Kelenjar Getah Bening, Bisul,

LOWONGAN Strok,Tumor, Varises, Mahg, Nyeri Otot , Gatal 2, Pusing 2, Ambein dll.Hub. 081272729660

RUPA - RUPA ATASI MAMPET Ahli Atasi Mampet Saluran Air, WC, Westafel dll, tanpa bongkar garansi hub. 082178790789 Petugas WC Mampet, Sal.air, wstfl, krs tower dll, tnp bgkr, grnsi tlp 0721-7905006 Spesialis Atas Mampet Sal. Air, Wastafel, WC dll, tanpa bongkar garansi, bisa kuras sumur. Hub. 082180803233. ATASI KEBOCORAN MENGATASI KEBOCORAN, Rembes, Retak/Pecah pd bangn Anda, sprti: K.Mandi, Dak, Talang, Karpus, Basement, Terowongan, Bak Limbah, dpt kami atasi dg Grouting/Injeksi Beton, Couting, Waterpro-ning, Renov bangnn. Specialis Pengctn Crant Container/Tower Telkom, Gypsum, Polis Marmer. HELDINA 0813.79918592, 0721-7520154

LOKET PLN & TELKOM IGO Loket : menerima pembayaran listrik, telpon serta menerima pendaftaran agen loket Jl.Dr.Harun I no.77 kota baru info: http: //IGOCELL.blogspot.com / 085729999151. Sedot wc Sedot tinja/wc pakai mbl tangki & atasi mampet slrn tnp bkr, dlm & luar kota, bs sewa toilet portable. 07217400060, 085377528233

SANGGAR BUNGA Lidya Florist terima pesan bunga papan sewa/papan lepas u/ pernikahan, duka cita,peresmian dll. Dpn SMU Arjuna Enggal hub.0821.8168.4111, 021-7174870

SERVICE Wahyu Elektronik. Servis berbagai merk TV, kulkas, m.cuci, kpr gas, genset, P. Air, dll. Hub. 0812.72302983. RIAN teknik, specialis service AC, bongkar pasang, cuci, tmbg preon, TT, dll hub.085381225214

Artha Teknik, trm srv AC sentral, split, flur, oper, hul & servs m.cuci & kulkas dll. Hub. 0857.888.22997, 08526863.3950, 7181842. Service panggil AC, kulkas, mesin cuci, water heater hub. 085789973400 Rizky Servis, kulas, p.air,m.cuci,AC, Dispenser,Water Heater, k.angin, mjc com, jual beli AC baru & cuci AC. Hub.7506931, 0821.8502.1131 “CENTRAL SERVICE” kompor gas semua merk,garansi 1 th. Hb.0823.7511.8477 Liem service : pggl, M.Cuci, kulkas, ac dll hub.085658888089,082371839922 grs 6 bln DARMIN Elktrnik trm srvice pnggil TV, VCD, DVD, speakr active, k.angin, strika, Mesin Cuci (bs tukr tmbh). Hub. 082184364724, 087899506812 KOMPOR GAS “C e n tr a l S erv i ce” kompor gas semua merk, garansi 1th. Hb. 0823.7511.8477

SUMUR BOR Saleh Bor pembuatan sumur bor mesin service pompa air sibel. Hub. 0821.85393762 WINJAYA BOR menerima pengeboran baru & service S.Bor, u/ jetpump & submersible, bergaransi hub.081272471119, 085369644488 RR Bor. Menerima pembuatan sumur bor mesin, servis pompa air bergaransi. Hub. 0812.71445154, 0813.79383983 “RIZKY BOR“Menerima Pembuatan Sumur Bor Mesin,Service Pompa air,Gulung Dinamo,Instalasi dll Hub:085367519001, 081379136574

LAMPUNG BARAT HOTEL Hotel Krui, Kab Pess Brt, baru, lks blkg SD Pasar Krui, bersih, syariah, discromb, “menginap sambil beramal” hub.0728-51632, 0813.8009.9255

pringsewu Menyewakan mistycool/kipas angin kabut dan kursi jok jl makam KH Ghalib Pringsewu 081369329030081379757912

PROPERTI ALUMINIUM Maju Makmur jual canopi, besi, stenlis, kusen, folding gate, krey Jl.P.Morotai No.69. Hb. 7471238, 773500 Spesialis kusen, jndla, partisi, pntu almnium, folding gate, rolling door, rak alm dll, mrh ber garansi. Hub. Toko MITRA Jl. Samratulangi 33 A tlp.7477282, 081379200333

bahan bangunan PAGAR PANEL BETON CV.SAMPOERNA KARYA (Bentuk Pagar Sistem Join nat/Laki,Perempuan hub.08117216900, 085369958999

KIOS DIJUAL Dijual cepat kios di Bambu Kuning Squar Lantai I, lok strategis Hub. 082178114559 Nego.

RumaH dijual Rumah Perum Karunia Indah Blok F3 no.12, KT 3, KM 2, keramik, sertifikat & IMB hub.08127494545

Rmh Jl.Ratu Imba Kesuma dpn lukman school (lukel)kel.bringin raya bdl LT 520 m, sertifikat ada rmh 6x9 & ruko 4x8 hb.082185068000 Rmh mewah : LT.1400 mtr, LB.430 mtr, KT 6, KM 7 16:42:11 Granit , rk baja, genteng, keramik, pemanas air, AC, Garasi 4 mbl, pos satpam, hrg 2,7 M, hp.085208451555 Rmh LT/LB 300/170 (RT,4KT,2KM,RK,grs 2mbl) Jl.Raflesia C409/410 Bataranila. Hub.08164272411/783319 Rmh Jl. Khiril Anwar, SHM, 4KT, LT 178 M2, hrg 140 Jt. Hub. 0823.77183311, 0721-9317118. Butik, resto, pemancingan LB.400 m2, SHM, jl.Raya Sidomulyo – Lamsel 800 jt HP. 081541252436 Sidomulyo. dijual cpt 2 rumah,LT/LB 361/108 & LT/LB 213/216, Jl. W. Monginsidi Gg.Murai 26 T.Betung,garasi luas,SHM. Hub:0821-81050309,0721-273348 Dijual rmh Klapa 3 Asri Gd Air type 38/90, 2 KT, 1 KM Nego hub. 0813.1688.3134 Jual rmh LT 1530 m2, LB 425 m2, Jl. St. Badarudin dpn SMPN 7 Gdg Air Bdl, hrg 2 M. Hub. 0812.7202460.

dikontrakkan

TanaH dijual

Bgnan LS 873 m2, ex.kantor di JL.P.Emir M. Noor no.28 pengajaran T.Betung bdl, Fas:Pam,tlp,lstrk,prkir luas 0721.484266,481196, 08127913140, 08127953091

Dijual tnh SHM, LS 599 m (15x40), di Jl. P.Tirtayasa msk 300 m dr jln, sebelum toko surya, nego, hub.0811722018

Rumah baru renov di villa citra 2 , 3KT+3AC 1 KP 3KM-Water Heater hub.08154061111

Dijual tnh pekarangan Ls +3600 m2,SHM(sebelah Ponpes Diniyah Putri) Ng Sakti Pesawaran. Hub. Yuliansyah, 0813.69002383

Terima sewa bedeng/rumah. Hubungi. 0821.8502006, 0721-7171006

RUKO dijual Dijual segera ruko 1 unit 2 pintu (plong), 2.5 lantai, Jl. Imam Bonjol dkt Jl.darusalam, tnh luas + 1000 m2, lok. 70 mtr dr jln pangeran antasari hub.081318877820 Dijual ruko 3 lt di A.Yani samping Candra Supermarket Pringsewu strategis harga 700 jt, net, bu, siapa cepat siapa dapat hub.082183410909

DIKONTRAKAN Ruko 2 Lantai, brkt rmh, tmpt tggl dblkg JL.Emir M.Noor no.28(B), f a s : l s t k , p a m , t l p h b. ( 0 7 2 1 ) 484266, 481196, 08127953091, 08127913140

Jual tnh, SHM, 2000M2+bangunan diatasnya 322 m2, lstrk PLN, air pompa, Jl.Lintas Sumatra km 52 G.Royong G.Sugih 08197901059, 081928061029 Kebun sawit L.2 Ha, SHM, Sidomulyo. ada phn medang 200 btg, pggr jln, hrg 300 jt, HP.081541252436 Tanah 34x40 m2 & 40x50 m2 , SHM,

Tanah+rmh LB: 150 m2, LT : 1.100 m2, SHM, 3 KT, 3 KM, nego di JL. FLORES GG.JOYODIHARJO GANJAR AGUNG HUB.085367097099

strategis alamsyah Rpn Metro pemilik

TNH LT.20x20,20m Dr Jl.Raya Sblm Lmpu Merh Kurungan Nyawa Ng 081272363090

pol bus rosalia, cco u/ kos. Hub.

Tnh JL.Sisingamaraja B.Lampung LS 720 m2, luas muka 22 m2, serius hub. Desy Jl. Dr. Susilo no.5 BDL Tanah Ls 1.250 m2, SHM, lokasi Jl. Soekarno Hatta pgr by pas, strategis dlm kota. Hb. 0811.722709, 0813.14614774 Dijual tnh di JL.Perum Polri Gg.Sanoman Rajabasa luas 1400 m2, SHM, an.sendiri hub.sumarsono 0721.7325504 (TP) hrg nego

lgsg hub.085890301034 Jual cpt thn, SHM, 340m, Jl. Imam Bonjol Metro, masuk sampai 089625717255 Tanah luas 392 M2, Bersertifikat di JL.Nunyai Raja Basa berminat hub. HP.0812.7264.905, 0721.7403700 BU. Dijual cepat tnh kosong Ls.537 m2 Jl. KH. Anwar (Palapa) Bdl, hrg 1 Jt/M, 2 unit Ruko gandeng di Ps. Tugu. Hub. 0878.9980.7218 (tdk sms)

DIJUAL/DIKONTRAKAN Sbdg tnh SHM, brkt bgnan diatasny seluas 388 m2, fas lgkp: lstk,pam,tlp

JL.MS.Batubara no.137 (dpn mcn putih) kupang teba bdl hb.(0721) 484266,481196,08127953091,081 27913140

tanah kavling Kavlingan Rmh & pst pertokoan dkt ktr gubernur baru-kota baru LPG, cash/kredit tnpa DP CV.Patokmas hub.082373356888,081379193637

KEBUN DIJUAL Tanah/kebun 798 m2, SHM, Desa Negara Ratu dkt mall millennium telp.081367711698, 082147935800

KEBUN DIJUAL Dijual kebun SHM 2,1 Ha berisi jati 8 th 370 btg, coklat 6th 133 btg, pinang 7th 120 btg, kelapa 10 th 35 btg, ada deposit silika harga 75 rb/m, lokasi dekat kebun PTP Bergen Pal Putih Simpang 2,5 km dari Ir. Sutami.

Hub. 0811.722018

IKUTI PROGRAM NASIONAL s Tinggi Badan s Berat Badan s Tumbuh Kembang Anak s Turun Berat Badan Hubungi : 3310841E 0819.779.44.772 0853.7995.6871

Butuh karyawan buat Toko Pakaian JL.Sibolga 42-43 Pasar Tengah Tj.Karang B.Lampung Dibthkan SPG Butik, max 25 th, llsn SMK, bs komputer, pglmn max 1th. Lmr antar lgs ke Jl.S.Hatta Ruko Bukit Kencana 3 No.8 by pass Bdl tlp.0721-707772 Low Wanita di Jkt: B. Sitter/Jompo gj 2-4 Jt, Infal 200-300rb/hr pembntu infal/serep lbrn 2Jt. 0818810126, 081385875116 resmi & aman, dpt ganti ongkos. BTHKN WAREHOUSE p & w MX 25 TH Pdk SMU, Maintenance Pria mx 25 th pdk SMK Listrik/TKJ, Sopir mx 30 th, SIM B1. Lmr lkp dtg lsg Jl. Tembesu 8 Campang Raya Bdl.

EXTRA INCOME : part time 3-5 jt/ bln, full time 5-10 jt/bln, terbuka utk MHS/IRT/PTLS, hub.081274114746, 081366860986,081373373453 (tdk layani sms) Dibthkn tenaga pengajar sebagai Assisten guru / Assisten terapis utk sklh anak kebutuhan khusus (Autis dan keterbelakangan mental, Pria/Wanita Pddkn Min SMA/SMK, usia 18-30 th, Diutamakan Kristen atau Katolik. Krm lmrn ke Perum Palmsville Resindence Blok A1-A3 Sukarame BDL, Cp.0721-3629467/081379572068 Dbthkn staf ADM,wnt,min SMK,jam kerja 11.30-20.30 Hb:Mall Kartini lt dsr blok E 24 telp.07217482006


PARIWARA

sabtu, 22 JUNi 2013

21

LAMPUNG POST

otomotif ISTANA MOTOR Istana motor ahli power steering, AC Mobil, semua jenis mobil hub.0721-7512104

mobil DIsewaKAN APRI RENT CAR, sewakan sedan pengantin, innova, avanza, xenia, hub. 081379897400, 081279456659, 082375292647 ****** OONK RENTAL CAR ****** Sewakan Sedan Pengantin, Innova, Avanza, Xenia. Hub: 0721-7471813, 0811.799813 n ALFAN RENT CAR, menyewakan avanza, xenia, inova, sedan, hub.0853.6690.8998.

mobil dijual DAIHATSU Taruna OXY’05 htm,BE, orisinil, ACDB,tipe FGX Hub: 081379816566 PROMO DAIHATSU LEBARAN SALE Xenia 1.0 DP 34 jt ang 2,8 jt/4th Xenia 1.3 DP 38,5 jt ang 3,1 jt/4th Terios TS Ekstra DP 39 jt ang 3,6 jt/4th Terios TX DP 45 jt ang 3,9 jt/4th Gran Max PU 1.3 DP 20 jt ang 2,3 jt/3th Grabd Max 1.5 AC, PS DP 23,8 jt ang 2,6 jt/3th Sirion 1.3 D DP 30 jt ang 2,9 jt/3th

Hub. ERIC Daihatsu, 0823.7262.9000

Xenia’2007 Li Famili, tv, sound komplit tangan pertama hub.0821.8539.1999.

FORD Dijual Ford Ranger DC, turbo diesel, putih 2008, 4x4, audio, AC dingin, pjk baru, Rp.185 jt, BE Kodya, hub.085369027857

HONDA CRV’ 05 AT/2L, jok klt,TV,FL Var,KM 69 rb,BE Kodya,cklt md Telp: 081369040485,0721-483515 Honda CRV’04, AT, plat B, abu2 met, pjk panjang, kndsi istimewa, hub.0813.6962.2245, 0812.7401.4112. Dijual Honda City Th’2004, pajak panjang, warna Hitam metalik, kondisi sangat baik. Hub. 0813.794.34.924. Honda City IDSI Th’2004 Manual, Gold Met, Plat B, mobil bagus & terawat. Hub. 0812.7221250.

isuzu Isuzu Panther New Hi Grede, wrn hijau’2000, 87 jt, hub. 0852.7980.5927.

Mitsubishi Lancer EVO 3 th 94,BE,abu2 mtlk,orisinil, Hub : 081541023524 Colt Disel Box’2011, almunium double ban, km 50.00, seperti baru hub.0821.8539.1999 Mitshubisi Lancer Evo 3 GLXi, wrn hijau’96, over kredit 20 jt, hub. 0852.7980.5927. TRUCK COLD DIESEL CANTER 2008. Dinding plat, lantai kayu, siap kerja, nego. Hub. 08127930001 / O81379895088. Mitshubisi TS Pick Up, wrn biru, 2010, hrg nego, hub. 0813.7949.2222. Mitsubishi Cold TS Pick Up, WRN HITAM, 2001/2005/2001/2012 hrg nego hub. 0823.7923.4447

Mitsubishi L300 PU, wrn hitam, 2010, hrg nego, hub.0811.722.000.

NISSAN NISSAN MARCH ’20011 AT, pjk pjg, terawat sekali, pakai sendiri, harga nego. Hubungi. 0811.722709 Nissan X-Trail, warna silver, 2004, hrg nego, hub. 0813.7949.2222. Nissan March’2011, hitam, pjk panjang,terawat, pakai sendiri harga nego hub.0811722709

SUZUKI

amplop tertutup ke jl. Yos sudarso no 257 teluk betung tlp.082880091136, (0721) 486046 Toyota Avanza1,5 S, th’09 manual, plat B, aqua blue, ACDB, CD, R/T, PW, PS CL, foot step, km rendah mbl bgs & terawat hub. 08127221250

MOTOR DIJUAL Motor BYSON’12, Ors, Biru, Mls, Pjk Pjg,H 17Jt/ Ng, Hub : 081272363090 Satria FU’10, Merah, Plat BE, pjk hidup, surat-2 lkp, 12,7Jt ng, Minat hub.085377142003, 08976046875

SX4/X – Over TH’07, man, BE, abu met, dr wanita, tgn 1 kotabumi hub.081369224653

JUPITER Z’03, pajak hidup, BE kodya, VR, 5,5 jt/ng. Hub. 081930102020

Suzuki Jimni th 2002 BE Kodya & Suzuki Siera th 1983 BE Kodya Hub : 0812-72244455

Honda Absolut Revo’10, BE Kodya, pjk hdp, srt-2 lkp,7,5Jt ng. Minat hub.085377142003, 08976046875

TIMOR Timor Dohc, wrn hijau’97, over kredit 25 jt hub. 0852.7980.5927. TIMOR’98 SOHC, Pribadi, B, AC, CL, RT, remote, PS, Hitam, Rp 37 Jt . Hub. 0821.11469913. Timor Sohc, wrn hijau’2000, over kredit 22 jt, hub. 0852.7980.5927.

TOYOTA Inova bensin’2010 G, abu2 full orisinil ban baru hub.0821.8539.1999 Lelang terbuka : Toyota Kijang Super minibus’90, coklat metalik, be, pajak hidup, hrg limit 36 jt, penawaran dlm


±

±

CMYK

F KUS sabtu, 22 juni 2013 LAMPUNG POST

CMYK

±

Potensi Daerah

22

Sapi Potong Gerakkan Laju

±

±

Pembangunan Adiluwih KECAMATAN Adiluwih selain memiliki potensi kambing pedaging, juga menjadi sentra sapi pedaging. Peternakan di sana dengan populasi 250 ekor diikuti sejumlah kelompok tani dan perseorangan.

B

erdasarkan data yang dihimpun Lampung Post melalui pendam­ ping kelompok tani yang juga inseminator, Masruri, di Kecamatan Adiluwih terdapat beberapa kelompok ternak sapi. Penggemukan yang dilakukan selain melalui perorangan de­ ngan pengawasan kelompok tani, juga terdapat yang langsung dilakukan kelompok tani. Masruri menjelaskan penggemukan sapi dalam kelompok besar terdapat di tiga kelompok tani dengan jumlah populasi mencapai 250 ekor. Kemudian kelompok tani yang terbilang cukup besar terdapat di Kelompok Tani Sukoarum I dengan populasi mencapai 150 ekor. Menurutnya, kelompok tani di Sukoarum I memiliki anggota sekitar 40 orang sehingga setiap orang memiliki ternak 3—5 ekor. Kemudian kelompok tani di Pekon Srikaton, memiliki populasi 60 ekor sapi. Menurut Masruri, di Kecamatan Adiluwih selain memiliki kelompok tani penggemukan sapi potong, juga terdapat penggemukan sapi bibit. “Bahkan di Adiluwih ada anggota kelompok tani Langgeng Jaya Dikun, memiliki 60 ekor sapi penggemukan dalam satu koloni/satu kandang,” kata dia. Dia menjelaskan penggemukan sapi di wilayah Adiluwih sudah berjalan sejak 2009, bahkan para peternak selain yang tergabung dalam kelompok tani, juga terdapat peternak yang belum masuk kelompok tani. Menurutnya, penggemukan sapi di Adiluwih juga sudah menggunakan pakan konsentrat dengan bahan baku kulit singkong yang difermentasi dengan jerami kering yang sudah diawetkan atau jerami amoniasi. Bahkan, kelompok tani di Pekon Tunggul Pamenang bekerja sama dengan Kelompok Langgengjaya menjadi produsen pakan konsentrat, bahkan sudah dijual ke Jakarta. Dia menambahkan untuk mendapatkan bibit sapi, petani biasanya mendatangkan dari Jawa dan lokal dengan usia rata-rata di atas 1,5 sampai 2 tahun atau dengan berat sekitar 400 kg.

±

n ANTARA PETERNAKAN SAPI. Peternak memberi pakan sapi potong di kandangnya.

Menurut pendamping kelompok tani itu, de­ ngan pemeliharaan selama 4 bulan, sapi bisa dipanen dengan berat badan bisa mencapai 500 kg. “Jadi kenaikan berat badan bisa mencapai 100 kg selama 4 bulan,” kata dia. Mengenai harga jual, biasanya daging sapi dijual sekitar Rp35 ribu sehingga jika dengan berat 500 kg lebih, harga sapi siap potong mencapai Rp17,5 juta hingga Rp20 juta/ekor. Menurut Masruri, harga beli dengan harga jual daging sapi sama saja sekitar Rp35 ribu/kg.

Jadi tinggal selebihnya dikalikan harga jual dan dikurangi biaya pakan. “Biasanya keuntungan rata-rata separuh atau sekitar Rp1,5 juta/ekor, setelah dipotong harga pakan,” ujarnya. Masruri menjelaskan untuk pemasaran sampai sekarang tidak ada kendala, apalagi pembeli yang berasal dari Bandar Lampung dan Pringsewu datang sendiri. Yang jelas di Kecamatan Adiluwih, selain menjadi sentra kambing jawa randu/peranakan etawa, juga menjadi sentra sapi potong. (WID/ONO/U1)

Beternak Kambing untuk Kesejahteraan Keluarga

nak dengan model kambing di kandang tanpa digembala. Kandang kambing pun dibuat sekat-sekat dengan ukuran satu sekat untuk satu ekor kambing agar gerak kambing terbatas. Awalnya, Masruri dan teman petani hanya membeli 25 ekor bibit anakan yang tersebar di 12 titik/orang. Setiap titik/peternak saat itu hanya dua ekor saja. Dengan perlakuan yang berbeda selama enam bulan dari bibit usia delapan bulan, kambing-kambing itu sudah bisa dijual. Melihat pertumbuhan yang bagus, akhirnya petani di n ANTARA Pekon Srikaton terus meBUDI DAYA KAMBING. Pekerja mengikat domba di kandangnya. Kini ternak kambing menjadi andalan warga Kecamatan nambah jumlah ternak dan Adiluwih, Kabupaten Pringsewu, untuk meningkatkan kesejahteraan warga. saat ini sudah mencapai sekitar 400 ekor kambing EKON Srikaton di Kecamatan Adiluwih, Kabu- jawa randu dan kambing peranakan etawa (PE). paten Pringsewu, tidak ada bedanya dengan Masruri pun membentuk kelompok tani ternak dengan pekon-pekon lain. Namun, jika kita masuk dan nama Kelompok Tani Cahaya Tani. Guna meningkatkan mengamati lebih dalam, barulah kita melihat ada perbe- keterampilan, kelompoknya terus menambah pengetadaan yang nyata. huan dengan cara mendatangkan ahli-ahli kambing dari Warga Pekon Srikaton merupakan sumber daya manu- Unila dan Dinas Peternakan Kabupaten Pringsewu. Berbasia yang tangguh. Hal itu tampak sekali dari upaya warga gai pelatihan sering diadakan untuk anggota sehingga saat setempat yang mengembangkan ekonomi perdesaan. Ya, ini peternak kambing sudah bisa membuat pakan konsenwarga setempat beternak kambing yang caranya berbe- trat sehingga dalam keadaan apa pun pakan bisa diawetda dengan peternak kebanyakan, yakni beternak dengan kan hingga berbulan-bulan. “Kelompok Ternak Cahaya olah teknologi. Dengan disponsori Masruri, masyarakat Tani tidak lagi menggunakan pakan alami, tetapi sudah yang awalnya berpandangan masa bodoh dengan kema- menggunakan pakan buatan yang berbahan baku kulit juan teknologi berternak, saat ini mulai melek dan in- singkong dan tumbuhan lainnya,” kata Masruri, kemarin. tensif melakukan pengembangan budi daya ternak kam­ Dia menjelaskan saat ini peternak kambing sudah tambing, jawa randu, yang merupakan perpaduan/kawin bah empat titik dari 12 titik, dengan satu peternak memisilang antara kambing PE dan kambing jawa kacang. liki jumlah kambing yang bervariasi, tetapi minimal bisa Pada 2008, Masruri dan beberapa teman petani tertarik mencapai 30 ekor kambing/titik/peternak. untuk memulai beternak dengan sistem intensif, yaitu beterBahkan, Masruri sendiri mengaku sudah memiliki 109 ekor kambing peliharaan dan rata-rata pada April atau tiga bulan ke depan sudah siap panen. Dari 400 ekor jumlah keseluruhannya, sekitar 250 ekor dalam waktu dekat sudah siap dipanen. Dia menjelaskan untuk memelihara anakan biasanya berusia delapan bulan atau seharga Rp800 ribu/ekor. Setelah dipelihara sekitar enam bulan, kambing itu umumnya sudah siap panen dengan harga jual di luar musim Lebaran haji sekitar Rp1,4 juta/ekor. (WIDODO/U1)

P

±

n ANTARA

PASAR SAPI. Sapi potong langka di pasaran dalam beberapa waktu terakhir.

±

CMYK

BACA SENIN F

KUS

Energi Baru di Serambi Sumatera

±

CMYK

±

±

±


±

±

CMYK

sabtu, 22 juni 2013 LAMPUNG POST

±

CMYK

OLAHRAGA 23

VARIA SPORT Rio Haryanto Tampil di Silverstone

±

SEMARANG—Pembalap muda asal Solo, Jawa Tengah, Rio Har­ yanto dipastikan tampil pada lomba balap mobil seri kelima GP2 Series di Silverstone, Inggris, 28-30 Juni 2013. Ibunda Rio Har­ yanto, Indah Pennywati, ketika dihubungi dari Semarang, Jumat (21-6), mengatakan Rio sudah berangkat ke Valencia, Spanyol, (basecamp-nya tim Addax Barwa) beberapa hari lalu. Bahkan, kata dia, pembalap 20 tahun ini juga sudah meng­ ikuti workshop dengan timnya, Addax Barwa, pada Senin (17-6). Persiapan Rio dilanjutkan ke Barcelona, Spanyol, selama sekitar lima hari. Di Barcelona, Rio menjalani latihan fisik bersama pelatih fisik dari Addac Barwa, yaitu Moises dan Xavi Martos. Kemudian, Rio Haryanto sudah berada di Silverstone, Inggris, untuk menjalani persiapan akhir sebelum tampil pada seri kelima musim lomba tahun ini. (Ant/02)

±

17 Pesilat Pelatnas Tampil di Myanmar SEMARANG—Sebanyak 17 pesilat pelatnas bakal diturunkan pada kejuaraan pra-SEA Games di Myanmar, 22—28 Juni 2013. Pelatih pencak silat pelatnas asal Jawa Tengah, Indro Catur, ketika dihubungi dari Semarang, Jumat, mengatakan mereka bakal turun pada nomor tanding, tunggal, dan seni. Peserta kejuaraan ini adalah seluruh negara yang nantinya bakal tampil pada SEA Games 2013 juga di Myanmar. Ke-17 pesilat yang tampil pada pra-SEA Games di Myanmar ini adalah Diyan Kritianto (kelas A/Jateng), Saripal (B/ Sumbar), Hamudin (C/Sulsel), Ryan Salsali (D/Sumsel), Slamet Riyadi (F/Jateng), Nyoman Supartan (H/Bali), M. Risky Adi W. (kelas G/Jateng), Bagaskoro (J/Jateng) untuk putra. Sementara putri adalah Dewi Walajinah (A/Aceh), Rusmayani (C/DKI Jakarta), dan Anisa Pangestina (D/Jateng). (ANT/O2)

Marquez-Bradley Bertekad Lupakan Pacquiao

±

BEVERLY HILLS—Juan Manuel Marquez bisa saja berhadap­ an dengan Manny Pacquiao untuk kelima kalinya. Timothy Bradley pun bisa saja menggelar laga rematch melawan petinju Filipina itu. Namun, keduanya memilih untuk tidak berhadapan dengan Pacquiao. Marquez dan Bradley memilih untuk saling berhadapan dalam laga perebutan gelar kelas welter pada 12 Oktober. Marquez dan Bradley sama-sama berusaha keluar dari bayang-bayang Pacquiao. Mereka mendapatkan kesempatan itu saat saling berhadap­ an di Thomas and Mack Center di Las Vegas. “Kini setelah saya mengalahkan Pacquiao, saya ingin mempertahankan rasa itu. Saya ingin mempertahankan rasa itu dan melawan petinju lain selain Pacquiao,” ujar Marquez. Promotor Bob Arum awalnya ingin mempertemukan Marquez atau Bradley dengan Pacquiao. Namun, saat kedua petinju itu memilih untuk saling berhadapan, Arum menjadwalkan laga mereka pada 14 September. Jadwal itu kemudian diundur empat pekan setelah Floyd Mayweather memutuskan untuk bertanding melawan Saul Alvarez pada tanggal tersebut. (MTVN/O2)

n ANTARA/ISMAR PATRIZKI

REBUT EMAS. Taekwondoin Korea Selatan, Yong Sik Kim (kanan), melepaskan tendangan ke wajah Mohammad Reza Inanlou asal Iran pada final kelas +78 putra Kejuaraan Taekwondo Asia Junior ke-7 di Tennis Indoor Senayan, Jakarta, Jumat (21-6). Yong Sik merebut emas setelah menang angka 5-1.

TAEKWONDO ASIA

Lima Wakil Tuan Rumah Langsung Tersisih

±

JAKARTA (Ant/Lampost): Lima taekwondoin Indonesia langsung gugur pada hari kedua kelas kyorugi Kejuaraan Asia Taekwondo Junior di gedung tenis tertutup Senayan Jakarta, Jumat (21-6). Ketiga atlet yang langsung tersingkir yakni Agniny Haque di kelas 44 kg putri, Fisca Afe Relia (-49 kg putri), dan Stanislaus Suar (kelas -45 kg putra). Sementara Annisa Grandiny (-42 kg putri) dan Edo Nur Septiawan (+78 kg putra) terhenti langkahnya di babak kedua. Pelatih kyorugi, Faddly Potu, mengatakan taekwondoin junior Indonesia sebenarnya tidak kalah dari segi teknik, hanya saja mental bertanding memang masih perlu ditingkatkan. Apalagi, kata dia, pelatnas junior yang baru dimulai Oktober tahun lalu itu belum pernah mengikuti uji coba di kejuaraan internasional. “Pada dasarnya teknik sama saja, hanya mental bertan­ding yang kurang. Ini pertama kalinya pelatnas junior turun di kejuaraan kelas Asia, jadi pengalaman belum ada sama

±

sekali,” ujar Faddly Potu. Agniny kalah dari wakil Thailand, Panipak Wongphatt, di babak pertama dengan nilai tipis 9-10. Padahal, Agniny menjadi andalan untuk bisa meraih perak sempat memimpin 9-1. Namun, perlahan tapi pasti terkejar dan akhirnya kalah. “Dia memang awalnya kita targetkan dapat perak, tetapi tidak berhasil,” kata Fadli. Hingga hari kedua kejuaraan yang diikuti 400 atlet dari 26 negara itu, Indonesia baru mengoleksi empat perunggu dari nomor poomsae beregu putri, poomsae beregu putra, dan dua dari kelas bebas putra dan putri yang diraih pada hari pertama. “Sebenarnya poomsae tidak masuk hitungan, tetapi ternyata hasilnya luar biasa,” ujar Manajer Tim Nasional Junior Dasantyo Prihadi. Ia menambahkan pada kejuaraan yang akan berlangsung hingga 23 Juni itu, Indonesia membidik target dua perak dan tiga perunggu. (O1)

CMYK

n REUTERS/MIKE SEGAR

KEMBALI BERJAYA. Para pemain Miami Heat bergembira bersama dengan dua trofi yang direbutnya musim ini, mempertahankan gelar NBA dan trofi MVP bagi LeBron James (duduk ketiga dari kiri). Pada game 7 final NBA di American Airlines Arena, Jumat (21-6), Heat menang 95-88 atas San ANtonio Spurs sehingga unggul 4-3 dalam sistem best of seven.

TURNAMEN VOLI

Dua Tim Ketapang Unggul SRAGI (Lampost): Dua tim voli dari Kecamatan Ketapang, Lampung Selatan, berhasil memenangkan pertarungan setelah mengalahkan dua tim berat pada turnamen voli Karang Taruna Bunut Utara, Desa Bandaragung, Kecamat­ an Sragi, Lampung Selatan, Jumat (21-6). Dua tim yang bertarung adalah Bimantara A kontra Pasopati B Kecamatan Ketapang, Lampung Selatan, dan Pasopati C Ketapang kontra Poros, Lampung Timur. Pertandingan antara Bimantara A kontra Pasopati B berlangsung seru. Kejar-mengejar angka dan smes-smes tajam terjadi sejak babak pertama berlangsung. Di babak ini, Bimantara A berhasil mencuri poin 25-24. Kemudian di babak kedua, Pasopati B berusaha bangkit dan mencuri poin 21-25 dan mengubah kedudukan menjadi 1-1. Di babak ketiga, smes-smes tajam dari kedua tim kembali dilancarkan. Di babak ketiga ini, tim Bimantara A berhasil menang dengan poin 25-20. Babk selanjutnya, Pasopati B melakukan serangan balik dan

tidak memberikan napas bagi pemain Bimantara A hingga memperoleh poin 19-25 hingga kedudukan 2-2. Memasuki babak kelima, kedua tim sama-sama meningkatkan serangan. Para pemain Pasopati B sempat mendominasi serangan, sayangnya keberuntungan tidak berpihak kepada Pasopati B, sehingga Bimantara A mampu menang dramatis dengan poin 25-20 dengan kedudukan 3-2. Di pertandingan lainnya, Pasopati C berhasil menang mudah atas lawannya, Poros, Lampung Timur, dengan skor 3-0: 25-17, 25-20, dan 25-19. Sore hari pertandingan masih berlangsung antara tim Adiluhur, Lampung Timur, kontra Sumberagung, Sragi, Lampung Selatan. Kemudian di babak kedua antara Vibas Sukaraja Palas dan Pasopati A Ketapang, Lampung Selatan. Sementara pada Sabtu, akan bertarung tim BS Junior melawan Artona, Lampung Timur. Kemudian di babak kedua antara One Heart Honda versus Porpas B Lampung Timur. (TOR/02)

SINGAPURA TERBUKA

Indonesia Pastikan Satu Tempat di Final BANDAR LAMPUNG (Lampost): Indonesia memastikan satu wakilnya pada final turnamen bulu tangkis Singapura Terbuka 2013. Dua ganda campuran, Tontowi Ahmad/Liliyana Natsir dan Praveen Jordan/ Vita Marissa, menciptakan all Indonesia semifinal. Seperti yang dikutip dari www.tournamentsoftware.com, pada perempat final yang berlangsung di Singapore Indoor Stadium (SIS), Juamt (21-6), Tontowi/Liliyana yang menjadi unggulan ketiga me­ngandaskan perlawanan ganda Inggris Chris Adcock/Gabrielle White 21-14 dan 21-7. Sedangkan Praveen/Vita menundukkan rekan senegaranya Muhamad Rijal/Debby Susanto 21-17, 1421, dan 21-13. Dua ganda putri juga maju ke semifinal, yakni unggulan 6 Pia Zebadiah/Rizki Amelia P. yang mengalahkan unggulan 3 asal China, Ji Ma/Jinhua Tang, 2119, 18-21, dan 24-22 dan Nitya Krishinda M./Greysia Polii yang menang atas unggulan 8, Kyung Eun Jung/Ha Na Kim asal Korsel, 21-12 dan 22-20. Selanjutnya Pia/Rizki meng­

hadapi unggulan 2, Misaki Matsutomo/Ayaka Takahashi dari Jepang, sedangkan Nitya/Greysia menantang unggulan 5 asal China, Qing Tian/Yunlei Zhao. Tiket semifinal juga diraih ganda putra Mohammad Ahsan/Hendra Setiawan yang menundukkan wakil Jepang, Hiroyuki Endo/Kenichi Hayakawa, 21-15 dan 23-21. Di empat besar ganda yang menempati peringkat tujuh dunia itu ditantang unggulan lima asal China, Yu Cai/Haifeng Fu. Tunggal putra meloloskan Tommy Sugiarto ke semifinal usai menang 21-19 dan 21-18 dari pemain Inggris, Rajiv Ouseph. Pada semifinal putra dari juara dunia 1983 Icuk Sugiarto itu ditantang unggulan 6 asal Vietnam Tien Minh Nguyen. Tunggal putri Lindaweni Fanetri tampil mengejutkan untuk tampil di semifinal setelah menundukkan unggulan kedua asal India, Saina Nehwal, dalam pertarungan tiga set 17-21, 21-13, dan 21-13. Di semifinal, Lindaweni kembali menemui tantangan berat karena sudah ditunggu unggulan 4 asal China, Yihan Wang. (LUG/O2)

±

Heat Berjaya, James MVP MIAMI (Lampost): Miami Heat mempertahankan gelar NBA usai menundukkan San Antonio Spurs 95-88 pada game 7 final NBA. Selain juara, pemain bintangnya, LeBron James, terpilih sebagai pemain terbaik. Kemenangan itu memastikan Heat menang 4-3 dalam sistem best of se­ ven. Gelar NBA yang diraih musim ini merupakan yang ketiga dalam sejarah klub se­ telah pertama kali merebutnya pada 2006 dan tahun lalu. Ini adalah kemenangan kedua beruntun mereka, se­ telah tahun lalu mengalahkan Oklahoma City Thunder 4-1. Anak-anak Miami juga tampil di final 2011, tapi kalah dari Dallas Mavericks. Pada game 7 yang berlangsung di American Airlines Arena, Jumat (21-6), James tampil apik dengan mencetak 37 poin dan 12 rebound. Dwayne Wade menambahkan 23 poin dan 10 re­ bound, serta Shane Battier menambahkan 18 poin de­ ngan melesakkan enam dari

delapan upaya tembakan tiga angkanya. Di kubu Spurs, Tim Duncan mencetak 24 poin dan 12 rebound. Kawhi Leonard menambahkan 19 poin dan 16 rebound. Bagi Spurs ini merupakan kegagalan pertama mereka meraih gelar NBA dari lima penampilan mereka di final. Selain cincin NBA yang ketiga, musim ini benar-benar menjadi milik klub yang didirikan pada 1988 itu dengan dinobatkannya James sebagai Most Valuable Player (MVP). Bagi forward berusia 28 tahun itu, predikat tersebut merupakan yang keempat setelah musim 2008—2009, 2009— 2010, dan 2011—2012. Kekalahan di game penentuan membuat kubu Spurs kecewa. Namun, Duncan tetap bangga dengan permainan rekan setimnya yang tampil

habis-habisan. “Untuk ber­ada di posisi ini dengan situasi seperti ini, di mana semua orang setiap tahun tidak meng­unggulkan kami, merupakan sebuah prestasi besar. Berada di game 7 atau game 6 dan unggul satu poin de­ ngan dua kesempatan untuk meraih meraih gelar NBA, itu sulit diterima,” ujar Duncan. Duncan sudah berusaha maksimal dan Manu Ginobili menambah dengan membuat 18 poin dan 5 assist. Tapi, Tony Parker hanya membuat 10 poin. Spurs sempat mendekati perolehan poin Heat menjadi 88-90, setelah Kawhi Leonard membuat lemparan tiga angka saat laga tersisa 2 menit. Sayang, tembakan dua poin Duncan gagal menghasilkan poin untuk menyamakan kedudukan. Ja m e s p e rl a h a n mu l a i memimpin Heat meninggalkan perolehan angka Spurs, dan memastikan kemenangan untuk timnya. “Bagi saya, game 7 ini akan selalu menghantui saya,” ujar Duncan seperti dikutip dari Yahoos­ ports, kemarin. (MTVN/O1)

±

teniS

Li Na Dikandaskan Vesnina EASTBOURNE (Ant/Lampost): Petenis China Li Na gagal memenuhi peluangnya maju ke semifinal turnamen ATP-WTA Eastbourne Internasional, Kamis, saat kalah di tangan unggulan kedua dari Rusia, Elena Vesnina dengan 7-6 (7-4) dan 6-3. Vesnina, pemenang partai ganda bersama rekan senegaranya Ekaterina Makarova, membawa rasa percaya diri yang tinggi dengan piala Grand Slam di Roland Garros. “Saya amat takjub dengan kemenangan ini,” kata Vesnina. Petenis peringkat 36 dunia itu selanjutnya akan bertemu Yanina Wickmayer, yang mengalahkan unggulan keenam Maria Kirilenko: 6-2, 1-6, dan 7-5. Unggulan kelima Caroline Wozniacki memenangi laga selama dua jam melawan mantan juara Makarova dengan 4-6, 6-0, dan 6-3. Ini merupakan kemenangannya yang keenam tanpa kekalahan melawan pemain dari Rusia itu.

Petenis Denmark itu selanjutnya akan berhadapan dengan petenis kualifikasi peringkat ke-41, Jamie Hampton, yang mengalahkan Lucie Safarova, 3-6, 7-6 (7-1), dan 6-4, dan menjadi petenis Amerika pertama yang maju ke putaran sejauh itu di Eastbourne, sejak Jennifer Capriati satu dekade lalu. Kemenangan Hampton merupakan ulang­a n yang sama ketika ia sukses menghadapi Safarova di putaran pertama Prancis Terbuka. Di bagian putra, unggulan kedua dari Prancis Gilles Simon mengalahkan petenis dari Australia Bernard Tomic, 7-6 (10-8) dan 6-3, dan di semifinal bertemu juara 2011 Andreas Seppi. Unggulan ketujuh itu maju ke semifinal untuk ketiga kalinya di tempat itu setelah me­ ngalahkan Radek Stepanek, 6-4 dan 6-2. Ivan Dodig melanjutkan

±

n AP/DANIEL MAURER

pembunuhan raksasa sehari setelah ia menggulingkan ung­ gulan utama Milos Raonic. Petenis yang tidak diunggulkan dari Kroasia itu mengalahkan unggulan kedelapan dari Italia Fabio Fognini, 6-3 dan 6-2, dan maju ketiga kalinya ke perempat final di lapangan rumput dalam kariernya. (O2)

CMYK

±


±

±

CMYK

OLAHRAGA sabtu, 22 juni 2013

Uruguay Buka Jalan ke Semifinal

P ±

eluang lolos ke semifinal sangat terbuka bagi Uruguay karena di laga terakhir hanya menghadapi Tahiti.

lumbung gol Tahiti. Sementara Nigeria harus berjuang keras karena lawan terak­ hirnya adalah Spanyol. Gol penentu kemenangan Uruguay dicetak Forlan pada menit ke-51 lewat tendangan kaki kiri menuntaskan serangan balik apik juara Copa America itu. Serangan balik itu melibatkan seluruh striker yang diturunkan pelatih Oscar Tabarez: Forlan, Luis Suarez, dan Edinson Cavani. Bek Malaga Diego Lugano membuat Uruguay unggul pada menit ke-19 setelah menerima umpan silang Forlan. Nigeria menyamakan ke­du­ duk­an lewat gol dari John Obi Mikel pada menit ke-37. Penampilan Forlan mendapat pujian dari Tabarez. “Ia merupakan pemain profesional dan striker papan atas,” kata Tabarez. “Cara ia bisa memaksimalkan ke­ dua kakinya, pengendalian

Anda harus lihat sisi-sisi positifnya. Tentu sikap positif (para pemain Spanyol dan Tahiti saling berangkulan usai pertandingan) itu juga bagus untuk sepak bola.

PENGGELAPAN PAJAK

Messi Jalani Sidang Pertama September BARCELONA (Lampost): Kasus penggelapan pajak yang dituduhkan kepada Lionel Messi dan ayahnya, Jorge Horacio Messi Perez, terus berjalan. Bintang Barcelona harus menghadiri sidang pertama di Pengadilan Gava pada 17 September mendatang. P e n g a d i l a n d i Ko t a Gava, dekat Barcelona, mene­ rima dakwaan dari jaksa yang menyebut Messi dan ayahnya, Jorge, menggelapkan pajak image right 2007—2009 senilai 4 juta euro. Keduanya akan ditanyai sebagai bagian untuk mengetahui

SALVADOR (Lampost): Diego Forlan merayakan penampilannya yang ke-100 bersama Timnas Uruguay dengan manis. Sebuah umpan dan mencetak satu gol memberi kemenangan 2-1 La Celeste atas Nigeria pada penyisihan Grup B Piala Konfederasi. Bagi Forlan, gol ke gawang Nigeria itu merupakan golnya yang ke-34 untuk Uruguay. Gol itu menjadikannya kembali menjadi pemuncak tunggal pencetak gol untuk Uruguay, unggul satu gol dari striker Liverpool Luis Suarez. Kemenangan di Arena Fonte Nova, Jumat (21-6) dini hari WIB, itu membuka peluang Uruguay lolos ke semifinal. Poin Uruguay sama dengan Nigeria, yakni 3, tapi kalah selisih gol dan harus berada di posisi ketiga. Urutan ter­ atas diduduki Spanyol yang berpesta 10 gol tanpa balas ke gawang Tahiti. Peluang Uruguay untuk lolos ke semifinal terbuka lebar karena lawan terakhir adalah tim terlemah yang menjadi

Vicente del Bosque

24

LAMPUNG POST

±

±

CMYK

bola, ia sudah menunjukkan bakatnya hari ini,” ujarnya. “Ia juga sudah memenangi caps ke-100 di pertandingan ini dan hal ini sangat penting baginya dan penghargaan kepadanya atas apa yang sudah dilakukannya selama ini,” kata Tabarez. Rekor Spanyol Spanyol mencatat rekor kemenangan terbesar di turnamen tingkat senior yang digelar FIFA. Pasukan Vicente del Bosque membombardir gawang Tahiti dengan 10 gol tanpa balas di Stadion Maracana, kemarin dini hari. Sebelumnya, skor terbesar terjadi pada Piala Dunia 1982 saat Hungaria membantai El Salvador 10-1, Piala Dunia 1954 saat Korea Utara menye­ rah 1-9 dari Hungaria, dan Zaire dibantai 0-9 Yugoslavia di Piala DUnia 1954. Selain itu, kemenangan tersebut juga menjadi yang terbesar di ajang Piala Konfederasi setelah yang pertama dilakukan Brasil pada 1999 dengan menumbangkan Arab Saudi 8-2 di semifinal. Fernando Torres menjadi bin­tang dengan menorehkan em­pat gol ditambah hattrick Da­vid Villa, dua gol dari David Sil­va, dan satu dari Juan Mata. Mes­ki menang te­lak, Del Bosque memuji sema­ngat para pemain Toa Aito. Pa­sukan Eddy Etaeta datang ke Brasil dengan status sebagai underdog, tetapi mereka tetap berusaha menampilkan permainan terbaik lawan La Furia Roja. “Anda harus lihat sisi-sisi positifnya,” ujar del Bosque. “Kami bermain dengan gaya permainan yang bagus, secara intensif, dan kami memiliki sikap hormat,” ujar mantan pelatih Real Madrid itu. “Tentu sikap positif (para pemain Spanyol dan Tahiti saling berangkulan usai pertandingan) itu juga bagus untuk sepak bola.” (MTVN/O1)

n REUTERS/MIHAEL DALDER

apakah jaksa memiliki dasar untuk mengajukan tuntutan penggelapan pajak. “Langkah pengadilan itu dilakukan sebagai rangkaian prosedur, termasuk memintai keterangan orang yang terlibat untuk menentukan apakah terjadi pelanggaran hukum atau tidak,” tulis pengadilan dalam keterangan resmi mereka. Jika didakwa dan terbukti bersalah, Messi dan ayahnya terancam hukuman denda 150% dari besar pajak yang digelapkan dan hukuman penjara antara 2 dan 6 tahun. Namun, belum ada tanggapan dari pemain berjuluk

±

La Pulga atas persidangan tersebut. Namun, dalam akun Facebook-nya, Messi sudah membantah tuduhan ini. Juga belum diketahui apakah persidangan ini akan bentrok dengan jadwal laga Messiah mengingat kasus tersebut digelar pada Selasa yang biasa­ nya dilangsungkan partai Liga Champions. Jaksa menekankan ayah Messi adalah otak di balik kasus ini. Image right Messi sendiri berasal dari para sponsornya, seperti Banco Sabaddell, Danone, Adidas, Pepsi Cola, Telefonica, dan Kuwait Food Company. (MTVN/O1)

MANCHESTER CITY

Debut Pellegrini Hadapi Tim Afrika Selatan MANCHESTER (Lampost): Kiprah Manuel Pellegrini menangani Manchester City dimulai bulan depan saat menghadapi klub Afrika Selatan Supersport United. Laga itu merupakan bagian dari tur pramusim The Citizen ke Afrika Selatan. Pelatih asal Cile itu resmi menukangi City bulan lalu menggantikan Roberto Mancini yang dipecat. City akan berhadapan dengan Supersport di Pretoria pada 14 Juli. Empat hari setelah melawan Supersport, City akan ditantang Amazulu FC yang digelar di Kota Durban. “Ini adalah waktu yang menyenangkan untuk klub karena Manuel Pellegrini untuk pertama kalinya memimpin tim di sebuah laga,” katanya. “Selain bertanding dua kali, kami juga sudah memilih Durban sebagai tempat untuk pemusatan latihan kami,” ujar CEO City, Ferran Soriano, yang dikutip Sky Sports. Dari Afrika, City akan terbang ke Hong Kong. Di sana, mereka akan bertanding di ajang Premier League Asia Trophy, yang juga diikuti Sunderland dan Tottenham Hotspur. Setelah itu, City akan melawan AC Milan di Audi Cup. Program pramusim City kemudian akan ditutup de­ ngan kunjungan ke Helsinki, Finlandia, 10 Agustus, saat mereka akan menghadapi Arsenal. Pellegrini yang menandatangani kontrak tiga tahun de­ngan Manchester City sebelumnya me­ nukangi Villarreal kemudian Malaga. (MTVN/O1)

±

n AP/FERNANDO LLANO

AKROBATIK. Pemain Nigeria, Brown Ideye, melepaskan tendangan sambil salto menghindari sergapan bek Uruguay, Diego Lugano, pada penyisihan Grup B Piala Konfederasi di Stadion Fonte Nova, Salvador, Jumat (21-6) dini hari WIB. Uruguay menang 2-1 dan membuka jalan untuk merebut tiket ke semifinal.

n REUTERS/GUSTAU NACARINO

Manuel Pellegri

OFFSIDE

±

± Mancini Merapat ke PSG

Higuain Setuju ke Arsenal

Agen Miralem Sanggah Rumor Barcelona

PARIS—Roberto Mancini disebut-sebut bersedia memoles Paris Saint-Germain musim depan. Nama mantan pembesut Manchester City itu muncul setelah Laurent Blanc yang masuk bursa kandidat. Bahkan, pelatih berkebangsaan Italia itu dilaporkan sudah membuka jalur negosiasi dengan manajemen Les Parisiens dan didapatkan hasil yang cukup positif. Menurut La Gazzetta dello Sport, pertemuan antara Mancini dan PSG telah digelar pada Kamis lalu. Dari hasil diskusi tersebut, menurut rumor yang beredar, dihasilkan persetujuan verbal dari Mancini untuk menangani Thiago Silva dkk. mulai musim depan. Namun, yang menjadi masalah rumit berikutnya, Mancini diyakini bakal keberatan apabila PSG kemudian menyodorkan kontrak setahun. (O1)

LONDON—Lini depan Arsenal musim depan akan makin tajam dengan kedatangan Gonzalo Higuain dari Real Madrid. Bomber asal Argentina itu sudah setuju dengan gaji yang ditawarkan The Gunners 130 ribu poundsterling (sekitar Rp1,9 miliar) per pekan. Ini merupakan gaji tertinggi di Arsenal. Meski Higuain sudah setuju secara personal, Madrid belum memberikan lampu hijau untuk kepergian sang pemain. Untuk memuluskan langkah itu, Arsenal akan merogoh kocek 22 juta poundsterling (Rp343 miliar) pekan ini. Jika harga tersebut disepakati, itu adalah rekor transfer terbesar Arsenal. (MTVN/O1) Rekor sebelumnya dipegang Sylvain Wiltord kala dibeli seharga 13 juta poundsterling dari Bordeaux pada 2000. Keputusan Arsenal dengan memberikan gaji tinggi tentu menggagetkan. Pasalnya, Arsenal termasuk klub yang pelit soal gaji. (MTVN/O1)

ROMA—Gelandang AS Roma Miralem Pjanic dikabarkan akan bergabung Barcelona. Namun, agen sang pemain, Michele Gerbino, menepis isu transfer tersebut. El Mundo Deportivo melaporkan The Catalans siap merogoh kocek 11 juta euro untuk mendaratkan gelandang Bosnia Herzegovina itu ke Nou Camp. Gerbino memastikan spekulasi itu tak benar dan menegaskan Pjanic bahagia merumput bersama Tim Serigala. “Miralem hanya berkonsentrasi pada Roma,” kata sang agen kepada Calciomercato. “Dia sangat bahagia dengan Giallorrossi dan memiliki respek maksimal dari klub, jadi saya yakin mereka akan terus bersama dengan kepuasan bertimbalbalik,” ujarnya. (O1)

±

n REUTERS/DARREN STAPLES

CMYK

±

n REUTERS/DARREN STAPLES

CMYK

n REUTERS/JON NAZCA

±


Turn static files into dynamic content formats.

Create a flipbook
Issuu converts static files into: digital portfolios, online yearbooks, online catalogs, digital photo albums and more. Sign up and create your flipbook.