lampungpost edisi jumat 3 februari 2012

Page 1

± ±

± ±

CMYK CMYK

Terbit Sejak 1974 Sirkulasi: (0721) 788999 Layanan Umum: (0721) 783693 Iklan: (0721) 774111 SMS: 0815 4098 5000 Redaksi (0721) 773888 SMS: 0812 7200 999

www.lampungpostncom

jumat, 3 Februari 2012

± ±

CMYK

l No. 12339 l TAHUN XXXVII

DINAMIKA MASYARAKAT LAMPUNG

Terbit 28 Halaman

lHARGA ECERAN : Rp3.000 KURS

± ±

Gubernur setuju UMK Bandar Lampung Rp981 ribu... HLM. 3

BURAS

H. BAMBANG EKA WIJAYA

“SETIAP pegawai negeri sipil (PNS) diwajibkan menandatangani pakta integritas antikorupsi, kolusi, dan nepotisme!” ujar Umar. “Pakta ini sesuai Inpres No. 9/2011 dengan Pedoman Umum Permen PAN-RB No. 49/2011. Pakta buat gubernur sudah ditandatangani 20 Desember 2011 di Hotel Mercure, Jakarta, untuk PNS daerah Februari ini!” “Pakta integritas itu pernyataan seseorang pada diri sendiri untuk ini atau untuk itu!” timpal Umar. “Dibanding sumpah yang ada sanksi hukumnya buat sumpah palsu, pakta integritas belum ada ketentuan hukumnya! Pakta integritas dikenal di era reformasi, dibuat politisi saat menjadi calon anggota legislatif atau eksekutif, jika terpilih akan melakukan ini-itu! Sejauh ini, tak ada sanksi atau risiko apa pun pada dirinya ketika setelah terpilih tak melakukan isi pakta tersebut!” “Pakta dalam bahasa Indonesia berarti ‘perjanjian’, seperti pada Pakta Warsawa!” tegas Umar. “Arti integritas dalan kamus Webster, adherence to a code of values—dukungan pada suatu perangkat nilai! Di situs resmi www.menpan.go.id, pakta integritas ini diartikan janji kepada diri sendiri untuk melaksanakan tugas sesuai peraturan perundangan dan tak akan melakukan KKN!” “Dilihat dari makna dan bobot dimensi hukumnya, mengandalkan pakta integritas jadi pamungkas menghentikan korupsi pada semua PNS sama saja dengan bohong!” timpal Amir. “Bukan itu intinya! Tapi, perlu ada ayunan langkah awal reformasi birokrasi dilakukan setiap PNS! Mungkin itu arti strategis pakta integritas antikorupsi meski hadir setelah 13 tahun reformasi!” “Pada reformasi 13 tahun lalu baru kekuasaan Soeharto saja yang ditumbangkan!” tegas Umar. “Sedangkan birokrasinya, yang ada sampai saat ini adalah birokrasi lama yang karakternya tidak berubah!” (Kompas, 2-2). Dengan demikian, pakta integritas bisa dijadikan pendorong kepada PNS untuk berpikir mengubah karakter dirinya dari karakter Orde Baru ke karakter reformis!” “Untuk bisa menjadi pemicu proses perubahan karakter pada PNS, pakta itu tak bisa dilepas jalan sendiri setelah ditandatangani!” timpal Amir. “Untuk itu, diperlukan motor penggerak motivasi agar pakta itu hidup dan berperan dalam kegiatan sehari-hari PNS! Bukan saja mencegah dirinya korupsi, melainkan sekaligus mendorong tumbuhnya budaya antikorupsi, kolusi, dan nepotisme!” “Dengan begitu, makna integritas dalam pakta itu jadi adhere to code of anticorruption values—mendorong perangkat nilai antikorupsi!” tegas Umar. “Itu bisa menjadi motor pencegah laju korupsi kalangan politisi—yang diposisikan oleh demokrasi memimpin barisan PNS!” ***

Musik Bikin Awet Muda

± ±

SEBUAH penelitian di Northwestern University menunjukkan pelajaran seni musik bisa menjaga fungsi otak dan sistem saraf dari efek penuaan. Penelitian ini merupakan yang pertama mengungkap hubungan antara pengalaman bermusik dan proses penuaan. Profesor Nina Kraus dari Auditory Neuroscience Laboratory yang memimpin penelitian ini mengukur respons otak saat diberi rangsangan tertentu. Tidak disebutkan jumlah partisipan yang dilibatkan. Namun, mewakili dua kelompok, yakni musisi dan nonmusisi. “Pada usia lanjut, musisi menunjukkan kemampuan otak yang masih setara dengan kelompok nonmusisi pada usia yang jauh lebih muda. Mereka merespons suara sama cepat dan akuratnya dengan orang muda,” kata Kraus, seperti dikutip Sciencedaily, Kamis (2-2). (U-1)

Pakta integritas sesuai Inpres No. 9/2011 tentang Rencana Aksi Pencegahan dan Pemberantasan Korupsi Tahun 2011. Seluruh PNS di kementerian/lembaga dan pemerintah daerah ditargetkan menandatangani dokumen pakta integritas paling lambat 31 Desember 2011.

Pusat Pelaporan dan Analisis Gubernur seluruh Indonesia Transaksi Keuangan (PPATK) menandatangani pakta menemukan sekitar 1.800 rekening integritas tentang pencegahan bernilai puluhan hingga ratusan dan pemberantasan korupsi, miliar rupiah milik pegawai negeri disaksikan Menteri Dalam sipil (PNS). Para pemilik rekening Negeri Gamawan Fauzi. itu berusia 28—38 tahun. Dalam kepangkatan, mereka PNS golongan II—IV.

Lampung menduduki

peringkat ke-4

sebagai daerah dengan kasus korupsi terbanyak dari 14 provinsi yang dinilai Indonesia Corruption Watch (ICW).

Badan Pengawasan Keuangan dan Pembangunan (BPKP) Lampung menyebutkan:

2011

21perkara korupsi

di 15 lembaga pemerintah

Perkiraan kerugian negara

Rp50

miliar lebih

1 Januari 2012

Diterbitkan Permen PAN dan RB No. 49/2011 tentang Pedoman Umum Pakta Integritas di lingkungan pemerintah daerah. Penandatanganan pakta integritas tidak hanya berhenti pada seremonial, tetapi harus ditindaklanjuti dengan langkah nyata.

Tujuh Pakta Integritas 1

Berperan secara proaktif dalam upaya pencegahan dan pemberantasan korupsi, kolusi, nepotisme, dan tidak melibatkan diri dalam perbuatan tercela.

2

Tidak meminta atau menerima pemberian secara langsung atau tidak langsung berupa suap, hadiah, bantuan dan atau bentuk lainnya yang tidak sesuai ketentuan yang berlaku.

3

Bersikap transparan, jujur, objektif, dan akuntabel dalam melaksanakan tugas.

4

Masih dalam tahap penyidikan Kejati Lampung

5

Nilai korupsi kasus yang dalam tahap penuntutan mencapai .

6

Rp150 miliarr

19 Desember 2011

Menghindari pertentangan kepentingan dalam pelaksanaan tugas. Memberi contoh dalam kepatuhan terhadap peraturan perundang-undangan dalam melaksanakan tugas. Menyampaikan informasi penyimpangan integritas di instansi/unit kerja dan turut menjaga kerahasiaan saksi atas pelanggaran peraturan yang dilaporkannya.

7

Siap menghadapi konsekuensi apabila melanggar butir satu hingga enam tersebut.

DUGAAN KORUPSI

KALIANDA (Lampost): Mantan Sekretaris Dewan (Sekwan) DPRD Lampung Selatan periode 2009— 2010, Thoharuddin (53), akhirnya ditahan. Sebelumnya Thoharuddin dimintai keterangan selama satu jam di ruang pemeriksaan Kejaksaan Negeri (Kejari) Kalianda, Rabu (2-2), sekitar pukul 12.00. Tersangka diduga melakukan penyim­pangan kegiatan pemeliharaan rutin berkala perlengkapan gedung kantor Dewan dan pemeliharaan runtin berkala peralatan kantor gedung Dewan tahun 2010 sekitar Rp672,5 juta. Thoharuddin digiring masuk mobil tahanan Kejari Kalianda, lalu dibawa ke Rumah Tahanan Negara Kelas II B Lembaga

Pemasyarakatan (LP) Kalianda didampingi kuasa hukum Amri Sohar. Kepala Kejari Kalianda Nurjanah, didampingi Kasi Tindak Pidana Khusus (Pidsus) Albert P. Simanjuntak dan Kasi Intel Joko Wuryanto, mengatakan masih ada tersangka lain dan sedang dalam pemeriksaan berkas. “Untuk tersangka lain kita lihat saja perkembangannya nanti,” ujar Nurjanah. Pemeriksaan tersangka, menurut Albert P. Simanjuntak, dilakukan secara maraton, cek lapangan, dan pengumpulan alat bukti. Dari hasil pemeriksaan tersebut, tersangka dijerat dengan Pasal 2, 3, 8, dan 9 UU RI No. 31 Tahun 1999 tentang Pemberan­ tasan Tindak Pidana Korupsi.

Penahanan tersebut terkait penga­ duan Persaudaraan Lintas Umat (Palu) Lampung dan Gerakan AntiKorupsi (GAK) pada 7 Juli 2011. Dalam pengaduan tersebut, diduga terjadi kegiatan fiktif di lingkungan DPRD Lamsel berupa penyediaan peralatan dan perlengkapan kantor Dewan Rp1,051 miliar. Selain itu, kegiatan pemeliharaan rutin (berkala) perlengkapan gedung kantor Rp424,21 juta dan kegiatan pemeliharaan rutin (berkala) peralatan gedung kantor Rp248,37 juta. “Kami menemukan dugaan kuat, akhirnya tersangka ditahan agar tidak menghilangkan barang bukti dan guna pemeriksaan,” kata Simanjuntak. (TOR/U-1)

Konser Bonita & The Hus Band

n ANTARA

Kelompok musik indie aliran folks, Bonita & The Hus Band, tampil dalam konser bertajuk Small Miracles di Graha Bakti Budaya, Taman Ismail Marzuki, Jakarta, Rabu (1-2). Bonita & The Hus Band menampilkan 18 lagu dengan konsep kegembiraan, kesederhanaan, dan pengalaman musik total, dengan sejumlah hit, di antaranya Komedi Putar, Sing A Song, dan Small Miracles.

± ±

CMYK CMYK

±

kamis, 2 februari 2012 SUMBER BI

BANDAR LAMPUNG (Lampost): Sebanyak 14 kepala

7 Desember 2011

Mantan Sekwan Lamsel Ditahan

OASis

1 US$ Rp8.892

Kenangan abadi lewat kamera ... HLM. 25

Pakta Integritas Diteken Komitmen di Tengah

Pakta Integritas Antikorupsi PNS!

± ±

Kisruh PSSI belenggu karier pemain... HLM. 18

Aktris Salma Hayek kunjungi Indonesia... HLM. 16

± ±

daerah dan seluruh kepala satuan kerja perangkat daerah (SKPD) di lingkungan Pemprov Lampung menandatangani pakta integritas antikorupsi, kolusi, dan nepotisme. Penandatanganan pakta integritas yang berisi tujuh poin itu berlangsung di Balai Keratun Pemprov, Kamis (2-2), disaksikan Wakil Gubernur Lampung M.S. Joko Umar Said. Hadir dalam penandatanganan itu para kepala daerah, seperti Wali Kota Bandar Lampung Herman H.N., Bupati Way Kanan Bustami Zainudin, Bupati Lampung Tengah Pairin, Bupati Pringsewu Sujadi Saddat, Bupati Tulangbawang Barat Bachtiar Basri, dan Pj. Bupati Mesuji Albar Hasan Tanjung. Sebelum penandatanganan, Herman H.N. sempat bertanya kepada Wakil Gubernur maksud dan tujuannya. Dia meminta penjelasan bantuan seperti apa yang tidak boleh diterima karena dalam membangun daerah bantuan swasta tidak bisa dilepaskan. “Bantuan apa dulu yang enggak boleh. Kalau ada yang mau bantu bangun jalan bangun jembatan, masak enggak boleh? Tapi kalau maksudnya yang tidak boleh itu bantuan kepada masing-masing pribadi, baru saya setuju,” kata Herman. Kepada Herman dan kepala daerah yang hadir, Joko mene­ gaskan yang dimaksud pakta integritas itu adalah gratifikasi, yaitu bantuan untuk pribadi dari pihak yang memiliki kepentingan tertentu. Kepala daerah/wakil kepala daerah dan seluruh kepala satuan kerja perangkat daerah (SKPD), kata Wagub, dilarang menerima gratifikasi secara langsung atau tidak langsung karena dikhawatirkan berpengaruh pada kebijakan yang diambil. Sedangkan bantuan yang diberikan perusahaan untuk kepenting­ an pembangunan daerah, ujar Joko, sah-sah saja selama sesuai ketentuan dan tidak disalahgunakan. “Nah, dengan ditandatangainya

pakta integritas ini, saya berharap pemerintah kabupaten/kota bisa berjalan lebih baik, transparan, dan akuntabel dalam pengelolaan keuangan daerah. Kalau ini berjalan, pemerintahan yang baik dengan sendirinya bisa tercipta,” kata Wagub. Selama 2011, penandatanganan pakta integritas juga dilakukan instansi vertikal. Pada 17 Februari 2011, Balai Pelatihan Per­tanian Lampung, misalnya, me­nandatanga­ni pakta integritas. Demikian halnya Lembaga Pe­masyarakatan Wanita Kelas IIA Bandar Lampung yang ingin mewujudkan wilayah bebas ko­rup­si. Hanya Propaganda

Penandatanganan pakta integritas tersebut, menurut dosen Fakultas Hukum Universitas Lampung Wahyu Sasongko, ha­nya propaganda kepala daerah agar integritasnya diakui masyarakat. Wahyu meragukan efektivitas pakta itu karena tidak berlan­ daskan hukum karena hanya berada pada ranah etika dan moral. “Sepanjang semua kepala daerah menaati semua item pakta, itu bagus. Sebaliknya, jika tidak, tidak akan ada sanksi,” kata Wahyu. Wahyu menuturkan penyampaian kepada publik soal pakta integritas itu, bagus jika semua kepala daerah komitmen. Jika komitmen, kata Wahyu, kepala daerah punya moral dan beretika. Andai pun ada kepala daerah melanggar kesepakatan dalam pakta, namanya akan tercoreng secara moral di masyarakat. Wahyu menyarankan masya­ rakat membaca pakta itu secara proporsional. “Tidak usah terlalu percaya, bisa jadi itu agenda propaganda agar keliatan serius menjalankan prinsip antikorupsi dan dinilai baik,” ujarnya. (LIN/ASP/U-1)

±

APBD PESAWARAN

Pemprov Layangkan Surat Teguran BANDAR LAMPUNG (Lampost): Pemerintah Provinsi (Pemprov) Lampung segera melayangkan surat teguran ke Pemerintah Kabupaten Pesawaran karena belum mengesahkan APBD 2012. Teguran serupa juga bakal dilayangkan Pemerintah Pusat agar Pemkab dan DPRD Pesawaran memulai pembahasan APBD. “Kemungkinan pusat juga memberikan teguran. Pemprov melalui Asisten Umum dan Biro Keuangan segera mengirim surat teguran,” kata Sekretaris Provinsi (Sekprov) Lampung Berlian Tihang di Balai Keratun, Kamis (2-2). Menurut Berlian, jika sampai Maret mendatang APBD belum disahkan, Menteri Keuan­g ­ an akan menunda penyaluran dana alokasi umum (DAU) Pesawaran. Masyarakat yang tidak tahu-menahu persoalan yang melatarbelakangi molornya pengesahan APBD Pesawaran, kata Berlian, dirugikan. “Kami khawatir pembangunan di Pesawaran terhambat karena pada bulan kedua tahun anggaran 2012 program belum dimulai. Tolong berpikir luas dan atas nama rakyat,” ujar Berlian.

Di Gedongtataan, massa Aliansi Masyarakat Peduli Pesawaran (AMPP) berujuk rasa ke DPRD Pesawaran mendesak Badan Anggaran (Banang) membahas RAPBD 2012. Usai menemui perwakilan pengunjuk rasa, Ketua DPRD Pesawaran Toto Sumirat meminta waktu tujuh hari hingga Kamis (9-2) pekan depan untuk membahas RAPBD 2012. Di tempat terpisah, Bupati Pesawaran Aries Sandi meminta Fraksi PDIP, Demokrat, Golkar, dan PKS segera membahas serta mengesahkan RAPBD 2012. “Saat dilantik mereka disumpah dan janji untuk menjalankan tugas dan fungsinya, di antaranya membahas anggaran. Kalau tidak mau membahas berarti mereka melanggar sumpah janji dan mengingkari rakyat,” kata Aries Sandi. Aries Sandi mengatakan akibat sikap anggota Dewan yang tidak mau melakukan pembahasan tersebut, banyak dampak yang timbul. Misalnya, honor guru honorer yang tak bisa dibayarkan, tunjangan kepala desa termasuk honor para tenaga honorer di Pesawaran pun ikut terganggu. (LIN/SWA/IAN/U-1)

CMYK

± ±

±


CMYK

±

Jumat, 3 februari 2012 lampung post

CMYK

±

Bandar Lampung

±

I2

±

±

lintas Dedi Permadi Jabat Dir. Pamobvit

BANDAR LAMPUNG—AKBP Dedi Permadi resmi menempati jabatan direktur Pengamanan Objek Vital (Pamobvit) Polda Lampung usai serah terima jabatan, Kamis (2-2), di Mapolda Lampung. Kabid Humas Polda Lampung AKBP Sulistyaningsih mengatakan AKBP Dedi Permadi menggantikan Kombes Asjima’in yang menempati pos baru sebagai pimpinan Polresta Surakarta Polda Jawa Tengah. Dedi sebelum dipromosikan menjadi Dir. Pamobvit menjabat sebagai Kasubbag Bagjianlinstra Bagjianling Rojianstra Polri. Dia akan meneruskan program dan kebijakan pendahulunya. “Semoga dengan adanya pejabat baru dapat meningkatkan kinerja kepolisian secara keseluruhan, terutama mengenai pengamanan objek vital yang ada di Lampung,” kata Sulistyaningsih, Kamis (2-2). (MG7/K-2)

Kejati Tunggu RSP Unila Selesai BANDAR LAMPUNG (Lampost): Kejaksaan Tinggi (Kejati) Lampung belum melakukan pengusutan terhadap pembangunan Rumah Sakit Pendidikan (RSP) Universitas Lampung (Unila) karena proyeknya belum selesai

PERSIDANGAN

Richard Maulana Divonis 7 Bulan

±

BANDAR LAMPUNG (Lampost): Majelis Hakim Pengadilan Ne­geri Tanjungkarang mengganjar ­R ichard Maulana, PNS Kabupaten Pesawaran, dengan hukuman 7 bulan penjara dalam kasus kepemilikan senjata api ilegal. Vonis Majelis Hakim yang di­pimpin Binsar Siregar, Kamis (2-2), itu lebih rendah 5 bulan dari tuntutan Jaksa S. Batu Bara dan Yusna Adia, yang menginginkan Richard dihukum 1 tahun penjara. Terungkap di persidangan, terdakwa dinyatakan bersalah telah melanggar Pasal 1 Ayat (1) Undang-Undang Darurat Nomor 12 Tahun 1951 tentang Senjata Api dan Bahan Peledak. Majelis menyatakan tidak me­

nemukan alasan untuk membenarkan perbuatan terdakwa berdasarkan fakta persidangan dan bukti yang diajukan berupa sepucuk senjata api ilegal tanpa surat izin, seperti buku pas yang ditandata­ngani pihak yang berwenang. D a l a m s id a n g s e b elu mnya, ­R ichard dituntut jaksa 1 tahun penjara dalam perkara pengancam­an petugas keamanan Hotel Novotel dan kepemilikan senjata api tanpa izin. Dalam dakwaan jaksa sebelumnya, terdakwa diancam hukuman seumur hidup karena diduga menguasai, membawa, menyimpan senjata api, sesuai Pasal 1 Ayat (1) UndangUndang Darurat Nomor 12 Tahun 1951 tentang Senjata Api dan Bahan Peledak. (MG6/K-1)

n LAMPUNG POST/MG3

RINGSEK. Truk tangki BBM Pertamina menabrak sedan Toyota Vios hingga ringsek. Selain menabrak mobil warna hitam itu, truk juga menyambar empat sepeda motor dan mobil Toyota Furtuner. Pengemudi berusaha mengeluarkan sedan yang ringsek di bawah truk.

TABRAKAN BERUNTUN

Truk BBM Tabrak Sedan dan 4 Motor BANDAR LAMPUNG (Lampost): Tabrakan beruntun antara truk tangki BBM Pertamina dengan sedan Toyota Vios, Toyota Fortuner, dan empat sepeda motor terjadi di Jalan Imam Bonjol, dekat Terminal Kemiling, semalam (2-2), sekitar pukul 19.30. Tak ada korban jiwa dalam peristiwa itu, tetapi empat pengendara sepeda motor dan dua anak menderita luka-luka. Korban kemudian dilarikan ke Rumah Sakit Malahayati dan Rumah Sakit Bhayangkara Polda Lampung di Jalan Pramuka, Rajabasa. Sedangkan kondisi mobil sedan Vios BE-1211-D milik Atok yang tengah parkir di tepi jalan ringsek

berat, termasuk empat sepeda motor milik warga yang tersambar truk tangki BE-9243-AC nahas itu. Sementara Toyota Fortuner yang terlibat pula dalam tabrakan itu tak tampak lagi saat banyak warga berkerumun. Menurut warga, mobil Fortuner itu hanya rusak ringan, lalu pergi dari lokasi kejadian. Berdasarkan keterangan di lokasi kejadian, truk tangki melaju kencang dari arah Terminal Kemiling menuju Negerisakti, Pesawaran. Sedangkan Toyota Vios hitam parkir di tepi jalan sebelah kanan. Diduga karena menghindari mobil yang melaju di sebelah kiri, sopir tangki membelokkan

setirnya ke kanan. Akibatnya, truk menabrak sedan dan sepeda motor hingga ringsek. Versi lain menyebutkan sedan Vios itu tidak sedang parkir, melainkan berjalan perlahan lalu diseruduk dari arah belakang. Kemudian truk tangki menyambar sepeda motor yang tengah berhenti dan diduduki pengendaranya. Kasus itu segera ditangani Satlantas Polresta Bandar Lampung. Menurut Hengki, petugas lalu lintas Polresta Bandar Lampung, semua kendaraan yang terlibat dalam kecelakaan itu diamankan Polresta. Petugas sempat khawatir mengemudikan truk tangki BBM karena remnya blong. (MG6/K-3)

“Kami belum melakukan langkah intervensi terhadap proyek tersebut karena pengerjaannya belum selesai. Belum saatnya jaksa mencari bukti adanya indikasi korupsi. Terlebih masih dalam proses dan belum penyerahan akhir,” kata Kepala Seksi Penerangan Hukum dan Humas Kejati Lampung M. Serry ketika menerima massa Aliansi Masyarakat Peduli Pendidikan dan Pembangunan (AMPPP) Provinsi Lampung, Kamis (2-2). Massa ini berunjuk rasa ke Kejati dan Dinas Kesehatan Bandar Lampung menuntut proyek pembangunan RSP Unila segera dituntaskan karena diduga proses lelang proyek sarat unsur kolusi dan korupsi. Menurut dia, Kejati masih menunggu proyek rumah sakit itu selesai. Sebab, jika saat ini diintervensi dan seandainya ditemukan adanya kekurangan spesifikasi, tentu pihak terkait segera memperbaikinya. “Kan masih dalam pengerjaan, nanti dapat saja diperbaiki segera agar tidak ketahuan. Jika pembangunan itu selesai, baru kejaksaan akan menyelidiki adanya indikasi terjadi korupsi atau tidak,” kata Serry. Direktur Eksekutif Pusat Studi Pemberdayaan Masyarakat (Puskam) Fery Yansyah mengatakan proyek RSP Unila sarat KKN. Kejati diminta mengusut tuntas masalah pembangunan, mulai dari pelaksanaan tender tahap satu dan tahap kedua hingga pelaksana­an pembangunan. “Pihak-pihak ter-

libat harus melakukan tender ulang,” kata Ferry, kemarin. Tunjukkan Bukti

Sebelumnya, Kamis (19-1) lalu, Kesatuan Aksi Mahasiswa dan Pemuda untuk Demokrasi (Kampud) Lampung menggelar aksi demo serupa di Tugu Adipura, Bandar Lampung. Mereka menduga ada indikasi korupsi pembangunan RSP Unila. Koordinator aksi, Erwin Saputra, mengatakan indikasi korupsi terjadi sejak awal proses tender hingga pengerjaan pembangunannya yang dilakukan PT Pembangunan Perumahan (PP) sebagai kontraktor. Menanggapi demo itu, Humas Unila Saleh Anom pernah menga­ takan tuduhan yang dilakukan LSM Kampud sama sekali tidak benar dan perlu diluruskan. LSM Kampud harus menunjukkan bukti adanya penyimpangan yang dilakukan rekanan RSP Unila. “Korupsi Rp100 ribu saja bisa dikurung,” kata dia. Dia men i la i pi ha k-pi ha k yang berunjuk rasa itu seakan menghalangi pembangunan rumah sakit pendidikan tersebut. Padahal, pembangunan ruma h sa k it itu bu kan saja untuk kepentingan pendidikan Unila, melainkan masyarakat umum. “Harusnya Lampung ba ngga berd i ri nya fa si l ita s publik itu karena satu-satunya di Indonesia yang mendapatkan proyek RSP dibangun di daerah ini,” kata dia, Kamis (19-1) lalu. (MG5/MG6/MG7/K-3)

±

±

±

±

CMYK

±

CMYK

±


CMYK

±

DPRD Bahas Kepastian Perubahan Lambang ±

BANDAR LAMPUNG (Lampost): DPRD Bandar Lampung mengundang beberapa pihak yang berkepentingan (stakeholder) untuk membahas kepastian perubahan logo atau lambang Kota Bandar Lampung yang baru. “Pemenang sayembara logo memang sudah ada, tapi itu belum tentu sah dipakai. Kami akan mengundang stakeholder untuk membahas kepastiannya,” kata Ketua Badan Legislasi (Banleg) DPRD Kota Bandar Lampung Wiyadi kepada wartawan, Kamis (2-2). Pernyataan tersebut disampaikan usai menjadi juru bicara Banleg dalam rapat paripurna usul inisiatif anggota DPRD Bandar Lampung terhadap lambang daerah yang dipimpin Wakil Ketua DPRD Bandar Lampung Fahmi Sasmita. Wiyadi mengatakan salah satu yang diundang adalah para pemuka atau tokoh adat yang berkecimpung dan memperhatikan kebudayaan Lampung, misalnya Majelis Penyimbang Adat Lampung (MPAL). Selain itu, para satuan kerja (satker) terkait di lingkungan Pemkot Bandar Lampung maupun para akedimisi akan diundang Banleg untuk membahas kepastian pemakaian logo baru ini. Hal itu dilakukan agar cermin­ an atau kultural warga Lampung yang didapat dari logo baru

tersebut merupakan hal yang benar-benar ada di dalam logo tersebut. Namun, bila dalam pembahasan dengan para pemangku kepentingan tersebut tidak ada perubahan, dengan pasti logo baru karya I Gusti Ketut Okta Bayuna akan dipakai menggantikan logo Kota Bandar Lampung yang lama. “Dinas-dinas terkait, se­perti Dinas Pendidikan dan Kebudayaan, akan kami undang juga, mudah-mudahan dalam waktu satu bulan pembahasan ini selesai dan logo bisa segera diganti,” ujar Wiyadi yang juga anggota Komisi A DPRD Bandar Lampung ini. Dalam laporannya ke hadap­ an 39 dari 45 anggota DPRD yang ada, Wiyadi mengatakan penyampaian di rapat paripurna kali ini sebagai usul inisiatif DPRD dalam menentukan logo atau lambang Kota Bandar Lampung sebelum disahkan menjadi raperda yang memang menjadi tugas Banleg. Inisiatif DPRD ini menyesuaikan lambang kota dengan mere­ visi Peraturan Daerah Nomor 15 Tahun 1984 tentang Lambang dan Panji-Panji Daerah. Lambang daerah bukan saja menjadi panji kebesaran dan simbol kultural bagi masyarakat Kota Tapis Berseri, lambang ini juga mencerminkan kekhasan daerah. (MG5/K-1)

±

I3

Bandar Lampung

jumat, 5 FEBRUARI 2012 lampung post

LOGO BANDAR LAMPUNG

CMYK

±

UMK Kota Disahkan Gubernur

Wali Kota Keberatan

±

BANDAR LAMPUNG (Lampost): Gubernur Lampung menyetujui upah minimum kota (UMK) Bandar Lampung pada 2012 meningkat 11% atau Rp981 ribu dari tahun sebelumnya senilai Rp865 ribu.

n LAMPUNG POST/HENDRIVAN GUMAY

Wali Kota Bandar Lampung Herman H.N. mengajukan keberatan saat penandatanganan dokumen fakta integritas bupati/wali kota se-Lampung di Balai Keratun, Kamis (2-2). Penandatanganan itu terkait masalah korupsi, kolusi, dan nepotisme. Berita Terkait Hlm. 1

IKLIM USAHA

Wali Kota Jamin Izin Dipermudah BANDAR LAMPUNG (Lampost): Wali Kota Bandar Lampung Herman H.N. menjamin kemudahan berinvestasi di daerahnya dengan memberi kenyamanan pelayanan izin satu atap dan menjatuhkan sanksi bagi pelaku pungutan liar dan petugas lambat. Hal itu dikemukakan Wali Kota Bandar Lampung saat meninjau lahan urukan di Kelurahan Srengsem, Panjang, Kamis (2-2). “Jalur birokrasi yang dulunya sulit kini telah teratasi dengan pelayanan satu pintu di Badan Penanaman Modal

dan Perizinan (BPMP),” katanya. Menurut Herman, jika sebelum­ nya warga harus mendapat­kan izin usaha dimulai dari kelurahan, kecamatan, kemudian satuan kerja terkait, kini secara keseluruh­an proses dilaksanakan di BPMP. “Jangan percaya pada perkataan oknum yang tidak bertanggung jawab. Siapa yang dipersulit dan merusak iklim investasi di sini harus berhadapan dengan kami. Saya jamin segala kemudahan akan diberikan.” Herman menegaskan pihaknya juga sudah mengimbau seluruh satuan kerja terkait agar mengenakan biaya sesuai aturan dan ketentuan yang ada. Jika dipersulit, masyarakat dapat melaporkan kepada Pemerintah Kota. Sebab, pelaku pungli maupun

petugas yang lambat melayani akan dikenakan sanksi. “Kalau ada yang membuat izin dipatok harga mahal dan memungut tidak sesuai aturan, akan saya tindak tegas,” katanya. Selain soal kemudahan membuat perizinan, Herman H.N. juga menyatakan tingkat keamanan di Bandar Lampung sangat tinggi. Oleh sebab itu, investor tidak perlu khawatir dengan hambatan iklim investasi di Bandar Lampung kare­na telah berjalan kondusif. Senada dengan itu, Ketua DPRD Bandar Lampung Budiman A.S., di Pasar Seni, Kamis (2-2) menga­ takan Bandar Lampung selalu berbenah dalam sistem pelayanan untuk mendapatkan izin usaha. Diakuinya, kini Bandar Lampung merupakan kota yang tepat untuk berinvestasi. (VER/K-1)

Kepastian kenaikan upah minuman kota itu diungkapkan Kepala Dinas Tenaga Kerja Bandar Lampung Dhomiril Hakim, Kamis (2-2), seraya menjelaskan terjadi peningkatan Rp116 ribu. Kenaikan upah ini telah disetujui Gubernur Lampung dalam surat keputusan Nomor: G/66/III.05/HK/2012. “Pengajuan kenaikan upah sudah disetujui Gubernur Lampung 31 Janua­ri lalu sehingga per bulan per­ usahaan diwajibkan membayar UMK Rp981 ribu kepada buruh,” kata dia. Menurut Dhomiril, Dinas Tenaga Kerja segera mengirimkan pemberitahuan pengesahan peningkatan UMK Bandar Lampung kepada semua pengusaha di daerah ini sehingga tidak ada lagi pekerja yang dibayar di bawah ketentuan tersebut. Sedangkan perusahaan yang sudah memberikan upah lebih besar dari ketentuan upah minimum Rp981 ribu per bulan, diharapkan meneruskan pembayaran seperti itu. “Surat akan didistribuskan kepada masing-masing perusahaan, Jumat (3-2). Idealnya ketetapan ini sudah berlaku sejak 1 Januari 2012 sehingga pada pembayaran gaji Februari juga sudah ditambah dengan UMK yang berlaku di Kota Tapis Berseri,” ujarnya. Sekretaris Serikat Buruh Lampung Jonial menyepakati besaran

UMK yang ditetapkan pemerintah. Kepada Lampung Post, Kamis (2-2), dia mengatakan besaran UMK telah melalui persetujuan dan hasil rapat bersama dewan pengupahan, meskipun di satu sisi besaran UMK masih di bawah kebutuhan hidup layak (KHL) Rp1,021 juta. Beberapa waktu lalu, Ketua Dewan Pengupahan (DP) Lampung Heri Munzaili mengatakan upah minimum di suatu wilayah harus

‘‘

Kalau mereka tidak membayar sesuai UMP tapi tidak meminta penundaan.

mulai berlaku 1 Januari setiap tahun. Jika ada pekerja di Lampung yang merasa tidak dibayar sesuai UMP, Heri mengimbau segera melaporkan ke Dinas Tenaga Kerja masing-masing kabupaten/kota agar segera ditindaklanjuti. “Kalau mereka tidak membayar sesuai UMP tapi tidak meminta penundaan, artinya ada kecurang­ an. Bisa kena sanksi pidana. Silakan lapor agar bisa kami tindak lanjuti,” kata dia. (VER/K-1)

±

±

±

±

±

CMYK

±

CMYK

±


CMYK

Pengembangan Ekonomi Syariah Difokuskan BANDAR LAMPUNG (Lampost): Pengurus Daerah Ikatan Persaudaraan Haji Indonesia (PD IPHI) Bandar Lampung fokus pada kebangkitan ekonomi syariah di daerah setempat. Hal itu akan difasilitasi dengan pengembangan koperasi syariah yang menangani dana talangan haji, umrah, dan simpan pinjam. Selain itu, IPHI juga akan menggalang kerja sama dengan perbankan syariah yang ada di daerah setempat. Ketua PD IPHI Kota Bandar Lampung Thobroni Harun mengatakan pihaknya menaruh kepedulian besar dalam pengembangan ekonomi syariah. Mengingat, beberapa IPHI lain di Indonesia seperti Bogor dan Solo telah memiliki bank tersendiri. Dalam perkembangannya, bank syariah tersebut disokong oleh anggota. “Bayangkan saja, komunitas haji di Bandar Lampung berapa ratus ribu jemaah. Berapa banyak dana yang dapat dikelola dari anggota untuk kesejahteraan bersama melalui bank syariah,” kata Thobroni di Rumah Makan Raja Kuring, Bandar Lampung, Kamis (2-2).

Selain itu, IPHI Bandar Lampung akan menjalin kerja sama dengan perbankan syariah. Hal itu akan ditandai dengan penandatanganan nota kesepahaman (MoU) IPHI Bandar Lampung dengan perbankan syariah di GSG Poltekes, Rajabasa, Minggu (5-2). Pada kegiatan serupa juga akan dilaksanakan pengukuhan Majelis Taklim Perempuan (MTP-IPHI) dan pengukuhan Koperhaji perwakilan Kota Bandar Lampung. Dia melanjutkan pengurus MTP-IPHI Kota Bandar Lampung dan kecamatan akan dilantik oleh Ketua Umum IPHI Pusat Mayjen TNI (Purn.) Kurdi Mustofa, Ketua MTP-IPHI Bandar Lampung Purnamasari Thobroni Harun, didampingi Ketua Bidang Humas Susantini Mardi dan Ketua Bidang Organisasi Maryati. Kegiatan itu juga sebagai wadah penjalin tali silahturahmi antaranggota IPHI, termasuk juga penyegaran rohani dengan pelaksanaan tablig akbar dalam peringatan Maulid Nabi Muhammad saw. 1433 H. (VER/K-2)

LAMPUNG POST/HENDRIVAN GUMAY

JUMPA PERS. Ketua Ikatan Persaudaraan Haji Indonesia (IPHI) Kota Bandar Lampung Thobroni Harun bersama pengurus daerah lainnya saat konferensi pers soal kerja sama dengan perbankan syariah, Kamis (2-2), di RM Raja Kuring.

I4

Bandar Lampung

JUMAT, 3 FEBRUARI 2012 LAMPUNG POST

PD IPHI

CMYK

Pemutihan Pajak Berakhir Maret BANDAR LAMPUNG (Lampost): Program pemutihan pajak yang dilakukan Pemerintah Provinsi (Pemprov) Lampung bakal berakhir pada Maret 2012 mendatang.

LAMPUNG POST/ZAINUDDIN

ROBOH. Rahmad (70), warga Jalan Dr. Harun II, Gang Dulit, Kotabaru, Tanjungkarang Timur, termenung melihat rumahnya rata dengan tanah, Rabu (1-2), pukul 14.00. Dia berharap ada bantuan dari Pemerintah Kota agar ia dapat membangun kembali rumahnya.

RUMAH ROBOH

Rumah Rahmad Rata dengan Tanah BANDAR LAMPUNG (Lampost): Tak ada angin dan tak ada hujan, rumah Rahmad (70), warga Jalan Dr. Harun II, Gang Dulit, Kotabaru, Tanjungkarang Timur, tiba-tiba roboh, Rabu (1-2), sekitar pukul 14.00. Rumah berukuran 5 x 8 meter itu dihuni Rahmad bersama istrinya. Saat kejadian, korban sedang memberi makan bebeknya di samping rumah, sedangkan istrinya sedang ikut pengajian di masjid yang tak jauh dari rumahnya. Menurut Rahmad, kejadian bermula saat dia mendengar suara pintu rumah terlepas dan diikuti genteng yang bergeser.

Tak lama kemudian, terdengar bunyi “krek...krek...” dan rumah ambruk, rata dengan tanah. “Beruntung saya dan istri tidak berada di dalam rumah. Semua barang hancur tertimpa rumah, kecuali pakaian di badan dan beberapa helai pakaian yang dijemur di belakang rumah,” ujar Rahmad. Akibat rumahnya roboh dan tak mungkin dapat dihuni lagi, untuk sementara istri Rahmad mengungsi di rumah tetangga. Sedangkan dia sendiri terpaksa tidur di tempat biasa dia ngaso (istirahat) di belakang rumah. Menurut warga sekitar, rumah itu memang sudah tua dan tidak

pernah diperbaiki. “Kalau rumah itu dikit demi sedikit diperbaiki, mungkin tidak sampai roboh,” kata Romlah, warga sekitar. Korban menuturkan dia dan istrinya sudah 25 tahun menghuni rumah tersebut. Rumah itu sebelumnya dihuni Joko, seorang tukang rongsokan. Namun, rumah itu ditinggalkan begitu saja. Oleh pemiliknya, Rahman (75), rumah itu diserahkan kepada Rahmad karena sering membersihkan rumah itu. “Saya akan melaporkan kepada RT. Mudah-mudahan akan mendapat bantuan dari Pemkot Bandar Lampung,” kata Rahmad berharap. (ZAI/K-2)

Masyarakat diminta memanfaatkan sisa waktu satu bulan lebih ini untuk ikut serta dalam pemutihan pajak kendaraan bermotor (PKB) dan bea balik nama kendaraan bermotor (BBNKB) yang diluncurkan sejak Oktober 2011 lalu itu. “Bulan Maret nanti selesai, jadi silakan masyarakat memanfaatkan pemutihan di sisa waktu ini. Setelah itu kami akan terapkan aturan dan nilai pajak yang baru sesuai dengan peraturan daerah yang sudah disosialisasikan,” ujar Kepala Dinas Pendapatan Daerah Lampung Pieterdhono, usai menghadiri penandatanganan pakta integritas di Balai Keratun Pemprov, Kamis (2-1). Menurut Pieterdhono, program pemutihan pajak ini cukup efektif mendongkrak penerimaan asli daerah (PAD) Lampung. Banyak kendaraan yang sudah mati pajak selama bertahun-tahun mau datang ke Samsat untuk melakukan pemutihan pajak berikut dendanya. Wajib pajak hanya membayar pajak tahun berjalan saja. “Salah satu yang membuat PAD Lampung overtarget ya karena pemutihan ini. Tapi dengan tarif pajak yang berlaku 1 Maret 2012 nanti kami harapkan PAD juga naik 10% dari tahun 2011,” kata mantan Kepala Dinas Pertambangan dan Energi Lampung itu. Penunggak Pajak

Diketahui, pemutihan pajak telah diputuskan melalui Peraturan Gubernur (Pergub) Nomor 27 Tahun 2011 tentang Pemutihan PKB dan BBNKB serta Keputusan Kepala Dinas Pendapatan Daerah (Dispenda) Nomor 973/0215/ III.18/2011 tentang Petunjuk teknis Pergub 27 Tahun 2011.

Pemutihan berlaku untuk kendaraan buatan tahun 2009 ke bawah yang menunggak pajak. Wajib pajak hanya wajib membayar pajak tahun berjalan dan tidak akan dikenakan denda. Sementara itu, kendaraan buatan tahun 2010 yang menunggak pajak hanya akan dikenai pajak kendaraan bermotor (PKB) tahun berjalan dan denda sebesar 25% dari pokok PKB. Tidak hanya pada PKB, hingga 31 Maret 2012 Dispenda Lampung juga akan memberi keringanan pada pembayaran BBNKB. Menurut Pieterdhono, kendaraan berpelat nomor non-BE yang akan dimutasikan menjadi BE dan mengganti nama pemilik tidak akan dikenakan biaya apa pun. Pemilik kendaraan hanya diminta mengurus administrasi dari daerah asal dan mengurus proses BBNKB di kantor Samsat terdekat tanpa dipungut biaya. Sementara itu, mutasi kendaraan dari non-BE menjadi BE dengan pemilik yang sama, biaya BBNKB tetap akan dihapuskan tapi wajib membayar PKB sebesar 25% dari pokok PKB. Pemutihan ini pada dasarnya dilakukan untuk memvalidasi data kendaraan di Lampung, internalisasi data pajak, dan data untuk Jasa Raharja. “Data ini penting untuk rencana pengembangan Samsat online,” ujar dia. Selain itu, data yang terkumpul ini akan menjadi bahan pengembangan metode pelayanan pajak, seperti rencana pengiriman pesan pendek (SMS) dan pemberitahuan masa jatuh tempo pembayaran pajak. Untuk mendukung hal ini, pemilik kendaraan yang melakukan pemutihan akan dimintai nomor teleponnya. (LIN/K-2)

ANGGARAN DISPORA

KEPEGAWAIAN

Komisi V DPRD Lampung Menilai Mengada-ada

Pemkot Data Jumlah Tenaga Kerja Sukarela

BANDAR LAMPUNG (Lampost): Alasan Kadispora Lampung terkait kesalahan dalam penyampaian anggaran olahraga tahun 2012 dinilai hanya mengada-ada. Alasan salah menyampaikan data seharusnya tidak mungkin terjadi. Sebab, jumlah dana tersebut merupakan anggaran yang justru diajukan pihak Dispora. “Tidak mungkin mereka (Dispora, red) salah menyampaikan anggaran karena anggaran itu kan mereka yang ajukan,” ujar Yandri Nazir, ketua Komisi V DPRD Lampung, saat dihubungi Lampung Post, kamis (2-1). Menurut Yandri, pihaknya belum bisa mengambil kesimpulan terkait maksud dan tujuan dari pernyataan Kadispora Lampung yang menyatakan jumlah anggaran untuk Dispora Rp7,2 miliar. Padahal, berdasarkan draf anggaran yang ada di Komisi V, total anggaran untuk Dispora 2012, termasuk untuk belanja pegawai dan program kegiatan total senilai Rp13,8 miliar. “Yang pasti kami akan menggelar rapat komisi. Mungkin nanti kami akan panggil pihak Dispora untuk klarifi kasi mengenai hal ini,” ujar Yandri.

Sebelumnya, Kadispora Lampung Sugiarto menyampaikan anggaran olahraga tahun 2012 sebesar Rp7,2 miliar. Hal itu disampaikan Kadispora pada saat konfrensi pers usai menggelar rapat dengan pengurus KONI Lampung, selasa (31-1). Dana tersebut terbagi untuk belanja gaji pegawai senilai Rp3,4 miliar dan untuk program kegiatan olahraga sebesar Rp3,8 miliar. Satu hari setelah berita mengenai anggaran dimuat Lampung Post, Rabu (1-2), melalui pesan pendek Kadispora merevisi jumlah anggaran. Yaitu, anggaran belanja tidak langsung sebesar Rp5,650 miliar dan belanja langsung Rp8,250 miliar. “Kemarin saya salah sampaikan data. Saya pikir tidak dimasukkan berita,” kata Sugiarto. Anggota Komisi V DPRD Lampung Toto Herwantoko menuturkan kesalahan penyampaian anggaran kepada publik jelas mengindikasikan Kadispora Lampung tidak menguasai anggaran. “Jangan ngawur-ngawur masalah anggaran. Artinya dia ini (Kadispora, red) tidak kuasai anggaran, jadi jangan asal ngomong,” ujar Toto. (YAR/K-2)

BANDAR LAMPUNG (Lampost): Pemerintah Kota Bandar Lampung akan mendata keberadaan tenaga kerja sukarela (TKS) yang tersebar di beragam instansi pemerintah. Hal itu dilakukan untuk mengantisipasi adanya pegawai yang mengabdi tapi tidak memperoleh gaji. Wali Kota Bandar Lampung Herman H.N. mengatakan hal itu menanggapi keberadaan TKS yang mengeluhkan gaji tidak pernah dibayarkan Pemkot Bandar Lampung. Menurut Wali Kota, belum terbayarnya gaji disebabkan TKS tidak terdaftar di Pemkot Bandar Lampung. Hal itu tentu karena kesalahan administrasi dari pihak kepala instasi yang membawahkannya. Menurut Herman, pihaknya segera menginventarisasi jumlah TKS yang ada di Pemkot. Oleh karena itu, diharapkan seluruh kepala instansi segera melaporkan keberadaan TKS yang bekerja di satuan kerja masing-masing. “Seharusnya semua kepala badan, bagian, dinas, ataupun instansinya harus melapor dahulu tentang keberadaan TKS yang ada. Semua harus tertib administrasi. Kalau begini kan kasihan,

mereka juga membutuhkan gaji untuk memenuhi kebutuhan hidup,” kata Wali Kota saat mengunjungi Puskesmas Rawat Inap Kemiling, Rabu (1-2). Saat inspeksi mendadak di puskesmas yang berada di Jalan Imam Bonjol itu, terdapat dua TKS yang sudah lima tahun tidak mendapat gaji, yakni Eka dan Hermansyah. Keduanya berharap Pemkot dapat membayar gajinya. “Saya bekerja di puskesmas ini sudah dari tahun 2007 pada masa kepemimpinan Eddy Sutrisno, sampai sekarang belum dapat gaji, saya berharap Pemkot dari Dinas Kesehatan bisa membayar uang lelah kami. Berapa saja, yang penting dibayar,” ujar Eka. Kepa la P u ke sma s Raw at Inap Kemiling Endang Rosanti mengatakan pihaknya mengetahui kondisi yang ada. Bahkan, dia telah melaporkan hal itu kepada Dinas Kesehatan. Untuk itu, pihaknya akan kembali melaporkan kepada Wali Kota mengenai keberadaan TKS tersebut. “Kami sudah layangkan surat kepada Dinkes. Namun, belum ada jawaban. Saya akan kembali laporkan keberadaan TKS ini kepada Wali Kota,” ujarnya. (VER/K-1)

ANGKUTAN MASSAL (1)

KRD Way Umpu, Jalan pun akan Semakin Macet BANDAR LAMPUNG—Kereta rel diesel (KRD) Way Umpu telah diresmikan dan segera beroperasi mengangkut penumpang pada rute Tanjungkarang—Blambangan Umpu, Way Kanan. KRD berkapasitas maksimal 580 penumpang itu rencananya berangkat dari Tanjungkarang ke Blambangan Umpu pada pagi hari dan dari Blambangan Umpu kembali lagi ke Tanjungkarang sore harinya. Dengan beroperasinya KRD

CMYK

Way Umpu, jadwal perjalanan kereta api di Lampung dipastikan semakin padat. Rangkaian kereta Way Umpu berangkat satu kali pulang pergi rute Tanjungkarang— Blambangan Umpu per hari. Selain itu, KRD Seminung berangkat dua kali dari Tanjungkarang dan dua kali dari Kotabumi, Kereta Ekspres Rajabasa berangkat satu kali dari Tanjungkarang dan satu kali dari Palembang setiap pukul 09.00, serta kereta Limex Sriwijaya berangkat

satu kali dari Tanjungkarang dan satu kali dari Palembang setiap pukul 21.00. Tidak hanya itu, jalur kereta Lampung—Palembang juga semakin padat dengan 15 kali keberangkatan kereta babaranjang pengangkut batubara dari Tanjungenim ke Tarahan setiap harinya. Jika waktu kembalinya kereta ke Tanjungenim juga dihitung, berarti kereta babaranjang melintas sebanyak 30 kali setiap hari. Padatnya jadwal keberangka-

tan kereta ini sering menyebabkan kemacetan di lalu lintas jalan raya. Di jalan satu jalur, seperti Jalan Urip Sumoharjo, kemacetan lalu lintas saat kereta lewat bisa mencapai 200 meter lebih. Kondisi ini berkali-kali terjadi dalam satu hari karena padatnya jadwal keberangkatan kereta, khususnya babaranjang. Tidak hanya di jalan raya, padatnya jadwal keberangkatan kereta ini juga berdampak pada terganggunya perjalanan kereta. (RISKY ELINDASARI/K-2)

CMYK


JUMAT, 3 FEBRUARI 2012 LAMPUNG POST

LINTAS 2 Brimob Lampung Masuk Tim ke Sudan BANDAR LAMPUNG̶Dua personel Brimob Polda Lampung turut serta dalam tim Formed Police Unit (FPU) Garuda Bhayangkara Indonesia IV yang tergabung dalam misi perdamaian bentukan PBB terkait dengan konflik etnis di Darfur, Sudan, dengan nama United Nations African Union Mission in Darfur (UNAMID). Kabid Humas Polda Lampung AKBP Sulistyaningsih mengatakan kedua anggota Brimob itu adalah Iptu Robi B. Wicaksono, kasubden Danki 1 Pelopor Detasemen A Brimob Polda Lampung, dan Iptu Zaini Dahlan, kasubden Antiteror dari Detasemen Gegana Polda Lampung. (MG7/U-4)

Jaringan Penyelundup Rp128 Miliar Diungkap JAKARTA̶Dalam tiga kali penangkapan, Direktorat Serse Narkoba Polda Metro Jaya mengungkap satu jaringan internasional pengedar narkoba yang masuk ke Indonesia dan dikendalikan warga negara Malaysia. Sebanyak 55 kg sabu-sabu, 50 ribu butir ekstasi, dan 30 ribu butir pil happy five senilai Rp128 miliar disita dalam tiga kali penangkapan. Direktur Reserse Narkoba Polda Metro Jaya Kombes Nugroho Aji mengatakan penangkapan pertama dilakukan pada tersangka DN, Kamis (26-1), di depan Hotel Plaza Kompleks Harco Mas Mangga Dua. (MI/U-4)

6 Pesawat Batal Mengudara KUPANG̶Awan tebal dan angin kencang mengakibatkan enam pesawat batal mengudara dari Bandara El Tari Kupang, NTT. Sejumlah pesawat terpaksa menginap di bandara. Berdasarkan informasi, Kamis (2-2), maskapai yang batal mengudara di antaranya Trans-Nusa Air rute Kupang̶Ende, Susi Air rute Kupang̶ Sabu, Kupang̶Atambua, dan Kupang̶Larantuka, dan Merpati Airlines rute Kupang̶Tambolaka dan Ruteng̶Kupang. (DTC/U-4)

KORPS ADHYAKSA

Jaksa Pemeras Dihajar Massa BATAM (Lampost): Jufrizal (37), seorang jaksa di Kejaksaan Negeri Batam, tertangkap basah saat memeras pegawai Dinas Pekerjaan Umum (PU) Kota Batam Rp200 juta terkait dengan proyek batu miring pemecah ombak Patam Lestari, Batam, Kepulauan Riau (Kepri). Sebelum ditangkap oleh Satreskrim Batam-Rempang-Galang (Barelang), Rabu (1-2) malam, Jufrizal sempat dihajar massa di Pelabuhan Batam Center. Kepala Sentra Pelayanan Kantor (SPK) Polda Kepri Kompol Ismet membenarkan hal itu kemarin. Ia menambahkan Jufrizal ditangkap saat mengambil uang Rp200 juta dari tangan korban di bundaran kantor Otorita Batam, Batam Center. Korban ialah Suratno (38), pegawai Dinas Pekerjaan Umum (PU) Kota Batam, dan Ali Akbar (40), seorang kontraktor proyek. “Laporannya sudah masuk, tinggal diusut lebih lanjut siapa-siapa saja yang terlibat dalam hal ini,” kata Ismet kemarin. Ikut terlibat dalam penangkapan Jufrizal, Front Pembela Islam (FPI) Kepri. Dilaporkan, salah satu dari dua korban, yakni Ali

Akbar, merupakan anggota FPI Kepri. Modus yang digunakan jaksa pemeras tersebut, kata Kompol Ismet, ialah dengan menakut-nakuti kedua korban dengan mengatakan proyek itu bermasalah dan tidak sesuai dengan bestek. Padahal, proyek itu tidak ada masalah. Saat kedua korban ketakutan, Jufrizal pura-pura memberikan solusi agar dapat masalah tersebut bisa diselesaikan. Bahkan, Jufrizal dilaporkan menyanggupi kasus tersebut tidak masuk ke ranah hukum. Kedua korban diminta mengeluarkan dana Rp200 juta. Wakil Ketua DPD FPI Kepri Dedi Sanjaya membenarkan korban merupakan anggota FPI. “Jadi sebelum menyerahkan dana, korban mengadu kepada kami. Makanya kami ikuti dengan dua mobil saat dilakukan penyerahan dana itu,” kata Dedi. Sebelum penyerahan uang, masih kata Dedi, antara korban dan pelaku sepakat transaksi di depan Bank BTN, Batam Centre. Korban pun membawa uang Rp200 juta dan dimasukkan dua tas. Saat tiba di lokasi, korban diarahkan Jufrizal pergi ke Hotel Haris Batam Center. (MI/U-4)

SENGKETA LAHAN

Bentrok, Brimob Tembak 5 Warga Rokan Hulu PEKANBARU (Lampost): Lima warga Kecamatan Batang Kumuh, Kabupaten Rokan Hulu (Rohul), Riau, dikabarkan hilang setelah bentrok dengan pasukan Brimob dari Sipirok, Sumatera Utara, kemarin. Mereka diduga kuat ditembak anggota Brimob. “Selain memakan lima korban tembak, peristiwa bentrok warga dengan sejumlah pasukan Brimob dari Sipirok juga mendatangkan korban hilang yang diduga diculik oleh oknum tertentu,” kata kuasa hukum masyarakat, Nasir Sihotang. Dari kelima korban hilang tersebut, satu di antaranya perempuan dan empat lainnya merupakan kaum laki-laki dewasa. “Indentitas pastinya, mulai dari nama hingga tempat tinggal warga, belum dapat diketahui secara jelas. Namun, warga hilang ada lima orang, sama banyak dengan korban tembak juga lima orang,” ujar Nasir. Dia menjelaskan penyebab bentrok warga dengan Brimob di wilayah perbatasan Riau-Sumut ini sebelumnya dipicu masalah sengketa lahan dengan PT Mazuma Agro Indonesia (MAI) yang beroperasi di Kecamatan Tambusai, Rajatinggi, dan Batang Kumuh. “Sebenarnya perkara ini sejak 1998. Dan masalah sengketa ini juga telah dimenangkan

CMYK

masyarakat saat diadili di Pengadilan Negeri (PN) Pasir Pangarayan, Rokan Hulu. Sekarang kasus ini juga tengah berada di tingkat kasasi di Mahkamah Agung (MA),” katanya. Meskipun dalam proses hukum, menurut Nasir, pihak per usahaan secara sewenangwenang terus menggusur lahan sengketa dan perkampungan yang dihuni 500 kepala keluarga (KK) di Desa Batang Kumu, Kecamatan Tambusai, Kabupaten Rokan Hulu, Riau. “Saya sudah laporkan ini ke pemerintah daerah bahwa kasus ini bisa menjadi bom waktu dan lebih gawat dari Mesuji Lampung. Tapi belum ada tanggapan,” kata Nasir. Menurut Nasir, tindakan semena-semena dari perusahaan PT MAI terjadi akibat adanya backing aparat Brimob Sumatera Utara. Ditambah lagi belum putusnya persoalan sengketa tapal batas antara Kabupaten Rokan Hulu, Riau, dengan Tapanuli Selatan, Sumut. Kapolda Riau Brigjen Suaedi Husin mengatakan pihaknya belum mendapatkan info terkait dengan kabar tertembaknya lima warga Batang Kumu, Kecamatan Tambusai, Kabupaten Rokan Hulu, Riau. Kapolda menegaskan pihaknya tidak ada mengerahkan satuan polisi Brimob ke lokasi kejadian. (MI/U-4)

CMYK

CMYK

I5 Nasional Syarifuddin Dituntut 20 Tahun JAKARTA (Lampost): Jaksa menuntut hakim nonaktif Syarifuddin dengan hukuman maksimal 20 tahun penjara. Penuntut umum Komisi Pemberantasan Korupsi (KPK) menganggap Syarifuddin menerima suap dari kurator Puguh Wirawan sebesar Rp250 juta dan merusak citra korps hakim. “Terdakwa Syarifuddin terbukti secara sah dan meyakinkan bersalah telah melakukan perbuatan tindak pidana korupsi,” ujar Jaksa Zet Tadong Alo saat membacakan surat tuntutannya di Pengadilan Tipikor, Jalan H.R. Rasuna Said, Jakarta Selatan, Kamis (2-2). Bukan hanya tuntutan hukuman badan yang diminta oleh jaksa. Syarifuddin juga dituntut membayar denda sebesar Rp500 juta subsider 6 bulan kurungan. Jaksa menilai Syarifuddin telah melanggar Pasal 12 huruf a UU Pemberantasan Korupsi. Selama pembacaan, Syarifuddin terus menatap tajam jaksa.

‘‘

KPK menganggap Syarifuddin menerima suap dari kurator Puguh Wirawan sebesar Rp250 juta dan merusak citra korps hakim.

ANTARA/PUSPA PERWITASARI

TUNTUTAN HAKIM SYARIFUDDIN. Terdakwa kasus suap hakim PN Pusat nonaktif Syarifuddin (kanan), didampingi istrinya, menanti persidangan dengan agenda pembacaan tuntutan di Pengadilan Khusus Tindak Pidana Korupsi, Jakarta, Kamis (2-2).

Pembacaan ini pun terus disimak 5 Majelis Hakim dengan saksama. Sesekali di antara hakim terlibat diskusi serius. Jaksa menilai perbuatan Syarifuddin telah merugikan martabat penegak hukum di publik, khususnya korps pengadilan dan lembaga peradilan. Secara tidak langsung perbuatan Syarifuddin juga merusak moral kurator yang seharusnya diawasi. Namun, Syarifuddin justru berkolusi dan korupsi. “Sehingga merusak citra kurator dan

advokat sebagai salah satu unsur lembaga penegak hukum,” ujar Jaksa Zet Tadong Alo. Selain tidak mendukung upaya pemerintah dalam pemberantasan korupsi, Syarifuddin juga melanggar pedoman perilaku hakim, yakni SK KMA Nomor 104A KMA/SK/XII/2006 yang menega ska n soa l ad i l, juju r, a ri f da n bija ksa na, ma nd i ri, berintegritas tinggi, bertanggung jawab, menjunjung tinggi, disiplin tinggi, rendah hati, dan profesional.

Syarifuddin juga telah mendiskreditkan KPK dengan menyebut lembaga ini sebagai perampok. Jaksa menilai Syarifuddin juga terus mempersulit jalannya persidangan. Caranya, Syarifuddin tidak bersedia melanjutkan pemeriksaan pokok perkara apabila tidak diberikan fotokopi seluruh buktibukti berupa surat atau dokumen selain berkas perkara. Kemudian, Syarifuddin pernah menolak saksi dari KPK. Selain itu, Syarifuddin tidak

pernah mengakui perbuatannya. Penuntut umum pun terus dituding sebagai penyidik, padahal dalam tahap penyidikan, penuntut umum berperan sebagai jaksa peneliti yang terus mengikuti perkembangan penyidikan. Yang terakhir, Syarifuddin juga menuduh PU pernah mengajari saksi untuk berbohong. “Dari segi subjektif pada diri terdakwa dan secara objektif selama proses persidangan, tidak ada faktor yang meringankan,” kata Zet. (MI/ DTC/U-4)

HIV/AIDS

Orang Terinfeksi Naik Tujuh Kali Lipat JAKARTA (Lampost): Jumlah orang terinfeksi HIV/AIDS di Indonesia terus meningkat. Saat ini tercatat jumlah orang yang terinfeksi virus mematikan tersebut mencapai tujuh kali lipat ketimbang tahun sebelumnya. Ironisnya, korban yang paling banyak tertular adalah ibu rumah tangga. Pernyataan itu dikemukakan Ketua Penanggulangan AIDS Nasional Nafsiah Mboi, saat jumpa pers Indonesia MDG Awards 2011, di Jakarta, Rabu (1-2). “Kalau jumlah pengidap HIV pada 2010 adalah kalangan wiraswasta, pada tahun lalu (tahun 2011) justru ibu rumah tanggalah yang paling banyak tertular,” kata dia. Nafsiah menjelaskan tingginya populasi ibu rumah tangga yang terinfeksi HIV/AIDS itu tidak lepas dari peranan kaum lelaki. Dari data yang ada, lelaki yang terinfeksi HIV lantaran menjadi pelanggan seks meningkat tujuh kali lipat dari tahun sebelumnya. Para pelanggan seks itu tidak menggunakan alat pengaman seperti kondom saat berhubungan seks dengan penjaja seks. “Maka itulah, mereka juga menulari istrinya di rumah. Inilah

yang menyebabkan jumlah ibu rumah tangga yang terinfeksi HIV terus bertambah.” Tidak cuma itu, berdasarkan data Kementerian Kesehatan mulai Januari—Agustus 2011, ada sekitar 15.580 laki-laki yang tergolong terinfeksi HIV baru. “Mereka ini para pembeli seks tanpa kondom. Sementara itu, istrinya tidak ada posisi tawar untuk menolak hubungan seks dengan suaminya. Mereka takut dan pasrah menerima suami yang sudah terinfeksi HIV,” ujar Nafsiah. Kondisi tingginya penderita HIV/AIDS itu juga terlihat pada beberapa kasus di daerah. Selama 2011 hingga saat ini, ada 13 orang di Kabupaten Lembata, Nusa Tenggara Timut (NTT) positif mengidap HIV/AIDS. Lima pengidap HIV di antaranya meninggal dunia pada tahun yang sama. “Para penderita dirawat di RS Bukit dan RSUD Lewoleba. Ini lantaran Lembata belum ada klinik khusus untuk mendeteksi penderita HIV/AIDS sehingga mempersulit diagnosis dini,” kata Kabid Pencegahan Penyakit dan Penyehatan Lingkungan Dinas Kesehatan Lembata Rahmi. (MI/U-4)

CMYK


±

±

CMYK

Internasional

jumat, 3 februari 2012 lampung post

±

I6

LINTAS

FILIPINA

11 Peziarah Iran Diculik Sekelompok Pria Misterius

3 Pentolan Teroris Tewas

TEHERAN—Sekitar sebelas orang peziarah Iran tiba-tiba saja diculik oleh sekelompok pria bersenjata. Saat itu, mereka hendak menuju ibu kota Suriah dengan melalui jalan darat melintasi Turki. Seperti yang dilansir dari news.com.au, Kamis (2-2), berdasarkan penuturan seorang diplomat Suriah yang enggan menyebutkan identitasnya, sebenarnya ada 35 orang yang ikut dalam rombongan peziarah itu. Tiba-tiba saja, di tengah jalan saat bus yang membawa mereka melintasi pusat Kota Hamas, sekelompok pria bersenjata datang menyergap. Kelompok bersenjata itu hanya menculik kaum pria. Sedangkan peziarah wanita, anak-anak serta lelaki lanjut usia ditinggalkan dalam bus tersebut. (U-3)

2013, AS Kurangi Operasi Militer di Afghanistan

WASHINGTON—Menteri Pertahanan AS Leon Panetta mengatakan Amerika Serikat akan mengurangi operasi-operasi militer di Afghanistan sepanjang 2013 mendatang. Namun, lanjut Panetta, hal itu bukan berarti militer AS sama sekali tidak akan terlibat dalam operasi-operasi bersenjata. “Ini tidak berarti kami tidak siap bertempur. Kami selalu siap tempur karena kami harus selalu siap mempertahankan diri kami sendiri,” kata Panetta, saat menghadiri KTT NATO di Brussels, Belgia. Lebih lanjut Panetta berharap peran militer AS di Afghanistan akan didominasi pelatihan dan membantu militer Afghanistan. Pernyataan ini merupakan yang pertama kali disampaikan seorang pejabat senior AS terkait jadwal transisi peran militer negeri itu di Afghanistan. (BBC/U-3)

Wanita Muda Korban Kedua Flu Burung di Vietnam

HANOI—Virus flu burung kembali merengut nyawa di Vietnam. Seorang wanita berusia 26 tahun dilaporkan tewas akibat virus berbahaya itu. Kematian ini merupakan yang kedua kalinya terjadi dalam waktu kurang dari sebulan di Vietnam. Wanita muda yang tidak disebutkan identitasnya ini berasal dari Provinsi Soc Trang, dekat Sungai Mekong. Wanita ini meninggal dunia pada 28 Januari lalu. Hasil tes terhadap jasad korban menunjukkan bahwa ia memang meninggal karena terinfeksi virus H5N1. “Korban menyembelih dan memakan ayam yang sakit. Di sekitar tempat tinggalnya juga terdapat unggas yang sakit dan mati,” demikian pernyataan Departemen Pencegahan dan Layanan Kesehatan setempat, seperti dilansir oleh AFP, Kamis (2-2). (U-3)

Konvoi Sekjen PBB Dilempari Sepatu dan Batu di Gaza

GAZA—Sekjen Perserikatan Bangsa-Bangsa (PBB) Ban Ki-moon berkunjung ke Jalur Gaza. Kedatangan pemimpin badan dunia itu di­ sambut oleh para demonstran. Mereka melemparkan sepatu-sepatu, pasir, dan batu-batu kecil ke iring-iringan kendaraan Ban. Menurut kantor berita AFP, Kamis (2-2), massa yang berjumlah sekitar 50 orang melemparkan benda-benda tersebut ke konvoi kendaraan yang dinaiki Ban dan rombongannya. Banyak di antara para demonstran tersebut merupakan keluarga para warga Palestina yang ditahan di penjara-penjara Israel. Para demonstran memprotes penolakan Ban untuk bertemu dengan mereka. Akibat aksi demonstran tersebut, konvoi kendaraan Ban sempat terhenti. Namun, akhirnya iring-iringan kendaraan Ban bisa berjalan kembali melewati para demonstran untuk menuju Khan Yunis. Di kota itu, Ban akan mendatangi sebuah sekolah dan melihat sebuah proyek perumahan yang didanai Jepang. (U-3)

±

±

CMYK

n REUTERS/INA FASSBENDER

TERTUTUP SALJU. Salju menutupi pepohonan di wilayah Winterberg, Jerman, Kamis (2-2). Cuaca buruk yang membeku memberi kesengsaraan bagi warga Eropa Timur.

Eropa Timur Membeku KIEV (Lampost): Gelombang cuaca ekstrem menyergap wilayah Eropa Timur. Sebagian wilayah Laut Hitam terutama di sekitar garis pantai Rumania telah membeku. Bahkan, di beberapa daerah suhu turun hingga minus 32 derajat Celcius sehingga sekitar 113 orang tewas yang sebagian besar tunawisma dan manula. Di Bulgaria sebanyak 16 kota mengalami suhu terendah yang belum pernah terjadi dalam 100 tahun terakhir. Serangan udara membekukan tersebut ikut me­ ngacaukan jadwal transportasi dan lalu lintas. Yang lebih buruk, aliran listrik ikut terputus se­ hingga banyak warga tidak dapat mengoperasikan alat pemanas. Untuk mencegah korban terus berjatuhan, pihak berwenang membuka tempat-tempat pe­ nampungan darurat bagi para tunawisma dan manula. Upaya

ini diperkuat dengan kehadiran tim SAR (search and rescue) yang terus bekerja menyelamatkan orang-orang yang terperangkap runtuhan salju. Di beberapa desa di Serbia dan Bosnia, sejumlah helikopter dikerahkan untuk mengevakuasi puluhan orang yang terjebak salju sangat tebal. Di Serbia, helikopter menyela­ matkan 12 orang, termasuk sembi­ lan orang yang terjebak di permaka­ man usai mengikuti pemakaman. Me­reka tidak bisa kembali lantaran salju sangat tebal menutup jalan.

Adapun korban tewas di Serbia di­ laporkan mencapai enam orang. “Situasi dramatis. Tinggi salju mencapai 5 meter di beberapa area. Beberapa rumah hanya terlihat atapnya,” ujar Dr. Milorad Dramacanin, yang ikut serta da­ lam evakuasi seperti dikutip surat kabar the Herald Sun, kemarin. Dua helikopter juga dikerahkan untuk menyelamatkan orang-orang dan menyuplai desa-desa terpencil di Bosnia Utara. Beberapa desa di negeri ini sudah beberapa hari terakhir tidak mendapat pasokan listrik. Aliran listrik terhenti akibat terganggu salju yang sangat tebal. Korban terbanyak jatuh di Ukraina yang mencapai 43 orang. Mereka sebagian besar tunawisma. Badai Putih

Sementara itu, salju deras yang menerjang bagian barat dan utara Jepang telah menewaskan sedikit­

nya 55 orang dan melukai 574 lainnya. Berdasarkan keterangan Dinas Pemadam Kebakaran dan Tanggap Bencana, sebanyak 43 korban tewas saat menghalau salju dari sejumlah bagian rumah mereka, termasuk atap. Dinas yang merupakan bagian dari Kementerian Komunikasi dan Urusan Internal itu menambahkan sebanyak tiga orang tewas akibat tertimpa runtuhan salju setinggi 40 meter di Prefektur Akita, daerah wisata pegunungan yang tersohor karena sumber air panas. Cuaca ekstrem, menurut Badan Meteorologi Jepang, mengakibat­ kan salju deras melanda Pulau Hokkaido dan bagian utara Pulau Honshu. Di Prefektur Aomori suhu mencapai minus 9,2 derajat Celcius dan tinggi salju hingga 4,29 meter. Adapun salju di Prefek­ tur Yamagata dan Niigata menca­ pai lebih dari 3 meter. (U-3)

±

MANILA (Lampost): Militer Fi­ lipina mengklaim telah menewas­ kan tiga pimpinan kelompok Abu Sayyaf dan Jamaah Islamiyah (JI) yang paling dicari di negeri itu da­ lam sebuah operasi militer, Kamis (2-2) dini hari. Ketiganya tewas bersama dengan 12 korban lain dalam serangan udara di sebuah pulau terpencil di wilayah Jolo, Filipina selatan. Ketiganya adalah Zulkifli bin Hir Abdul alias Marwan, Mohammad Ali alias Muawiyah, dan Pemimpin Abu Sayaf, Abu Pula. “Pasukan kami di lapangan telah mengonfirmasi tewasnya 15 anggota Abu Sayyaf dan JI, ter­ masuk Zulkifli bin Hir Abdul alias Marwan, Mohammad Ali alias Muawiyah, dan Pemimpin Abu Sayyaf, Abu Pula,” kata komandan militer wilayah setempat, Mayor Jenderal Noel Coballes. Zulkifli adalah pemimpin JI di Malaysia, kelompok militan yang dituduh melakukan serangan ter­ orisme mematikan di Asia Teng­ gara, termasuk pengeboman di Bali pada 2002 yang menewaskan lebih dari 200 orang tewas. Pemerintah Amerika Serikat (AS) telah me­ nawarkan hadiah uang 5 juta dolar AS untuk menangkap Zulkifli. Seorang perwira intelijen Fi­ lipina mengatakan Muawiyah yang memiliki banyak nama samaran adalah anggota JI Singapura yang melarikan diri ke Filipina, tak lama setelah kasus bom Bali. Sedangkan Abu Pula, warga Fi­ lipina, adalah pendiri dan salah satu tokoh paling senior dari kelompok Abu Sayyaf. Abu Sayyaf didirikan di Filipina selatan pada 1990-an dengan kucuran dana dari jaringan Al Qaeda pimpinan Osama bin Laden. (U-3)

Tertanduk Banteng

±

n REUTERS/OSCAR MARTINEZ

Seorang pria tertanduk seekor banteng pada peringatan tahunan Candlemas di Tlacotalpan, Meksiko, Rabu (1-2). Sejumlah banteng dilepaskan di jalan-jalan raya selama beberapa jam sehingga membuat kekacauan.

TEKNOLOGI INFORMASI

‘Facebook’ Masuk Bursa Saham Wall Street

±

NEW YORK (Lampost): Jejaring sosial terbesar di dunia, Facebook, akan mengajukan penawaran umum saham perdana di bursa saham Wall Street dan diharap­ kan dapat mencapai 5 miliar dolar AS. Penawaran umum perdana, IPO, yang diajukan Facebook ini kemungkinan menjadi penjualan terbesar saham oleh sebuah perusahaan internet. Sejak diperkenalkan maha­ siswa Universitas Harvard, Mark Zuckerberg, delapan tahun silam, Facebook kini memiliki 845

juta pengguna di seluruh dunia. Berbagai analis mengatakan keuntungan yang mereka raih mencapai 1 miliar dolar AS pada tahun ini. Rencana go public Facebook sebelu m nya suda h menjad i spekulasi. Namun, sebuah do­ kumen resmi yang dikeluarkan pada Rabu (1-2), memastikan kebenaran informasi tersebut. Jika target penjualan saham perdana Facebook senilai 5 miliar dolar AS itu tercapai, angka ini akan melampaui sa­

ham perdana Google sebesar 1,67 miliar dolar AS pada 2004 lalu. Penawaran saham per­ dana Facebook merupakan yang terbaru dalam serangkaian go pu­b lic yang ditawarkan per­ usahaan online dalam beberapa bulan terakhir. Lebih lanjut, Facebook yang te­ lah mengubah cara politisi meng­ habiskan uang, ikut memicu revolusi, dan membuat orang tua kerepotan mengawasi anak me­r eka, mengumumkan “FB” sebagai kode sahamnya. (U-3)

±

PAPUA NUGINI

Cuaca Buruk, Feri Sarat Penumpang Tenggelam PORT MORESBY (Lampost): Sebuah kapal feri yang mengang­ kut lebih dari 300 orang tenggelam di perairan Papua Nugini (PNG). Sejauh ini, sekitar 219 orang ber­ hasil diselamatkan. Mereka di­ selamatkan oleh kapal-kapal dagang yang berada di lokasi kejadian. “Hingga pukul 16.30 (waktu se­ tempat), ada delapan kapal dagang di lokasi, lima di antaranya telah menemukan para korban yang se­ lamat. Dilaporkan, ada 219 orang yang selamat di atas kelima kapal tersebut,” demikian disampaikan Otoritas Keselamatan Maritim

±

Australia yang membantu meng­ koordinasi upaya penyelamatan. Sementara tim penyelamat ber­ hasil menyelamatkan 50 orang dari laut di lepas pantai Papua Nugini setelah sebuah kapal feri berpe­ numpang 350 orang tenggelam. Sebuah pesawat terbang dari Australia, tiga helikopter, dan enam kapal mengelilingi lokasi kecelakaan MV Rabaul Queen yang tengge­ lam dalam perjalanan dari Kimbe menuju Pulau New Britain. Pihak Star Ships, operator kapal MV Rabaul Queen, kehilangan kontak dengan kapal feri itu pada

CMYK

Kamis, sekitar pukul 06.00 pagi waktu setempat. Saat itu kapal MV Rabaul Queen tersebut tengah me­ nempuh perjalanan antara Kimbe dan Lae di sebelah timur negara Pasifik tersebut. Kapal tersebut di­ yakini tenggelam di perairan PNG setelah dihantam cuaca buruk. Star Ship adalah operator ter­ besar kapal penumpang di Pa­pua Nugini, yang melayani layanan reguler ke pulau-pulau terpencil termasuk wilayah Kimbe, sebuah tempat menyelam populer yang menarik banyak wisatawan dari seluruh dunia. (U-3)

±

CMYK

±


±

Jumat, 3 februari 2012 lampung post

±

±

CMYK

Mukhlis Diingini 7 Wakil

CMYK

Politika

I7

PILKADA TANGGAMUS

Gandeng Ketua NU, Fauzan Daftar ke PAN dan PDIP

LIWA (Lampost): Penjaringan calon bupati dan wakil bupati di DPC PDIP Lampung Barat resmi ditutup, Kamis (2-2). Bupati Lambar Mukhlis Basri merupakan satu-satunya calon bupati, sehingga dipastikan bakal diusung PDIP dalam pilkada 27 September mendatang.

±

Selain itu, ada tujuh calon wakil bupati yang tampaknya menginginkan berpasangan dengan Mukhlis untuk menjadi orang nomor dua di kabupaten paling barat Provinsi Lampung ini. “Hingga akhir penjaringan, hanya ada satu calon bupati. Otomatis akan langsung diajukan panitia untuk menjadi calon yang akan diusung oleh PDIP, dengan target memenangkan pilkada. Sedangkan untuk calon wakil, ada tujuh orang yang mengambil formulir,” ujar Sekretaris DPC PDIP Lambar Edy Noval kemarin. Khusus untuk calon wakil, Edy mengatakan mereka harus mengembalikan berkas pendaftaran paling lambat 9 Februari mendatang. “Meskipun ada tujuh calon wakil bupati, tapi yang akan kami rekomendasikan ke DPD hanya empat orang,” kata dia. Berdasarkan data di panitia penjaringan, calon wakil bupati yang mendaftar di PDIP adalah John Edwar, Syarkothi Thoha, Yanuar Irawan, Makmur Azhari, Elvi Yunani, dan terakhir adalah Ja’far Shodiq. Ja’far yang merupakan ketua MUI Lambar itu datang dengan didampingi puluhan santri sekitar pukul 15.30. Ia diterima langsung Sekretaris Panitia Penjaringan Edy Noval, yang ketika itu bersiap menutup pendaftaran. “Ya, saya ingin ikut berjuang membangun Lampung Barat dengan dasar dukungan para santri dan tokoh agama yang menghendaki Lampung Barat tetap pada nilai awal yang mengedepankan norma-norma agama,” ujar Ja’far.

Tiga Cabup

Sementara itu, di PDIP Tanggamus sebanyak tiga calon bupati bersaing untuk maju dalam pilkada 27 September mendatang. Ketiga cabup Tanggamus yang mendaftar di PDIP itu adalah Bupati Tanggamus Bambang Kurniawan, Kepala Dinas Sosial Kota Bandar Lampung Akuan Effendi, dan mantan Bupati Tanggamus Fauzan Sya’ie. Sedangkan untuk bakal calon wakil bupati yang mendaftar sebanyak lima orang, yaitu Khoirul Basri (Ketua DPC Partai Hanura Tanggamus), Suhardi (Ketua Apdesi Provinsi Lampung), Mukhtar (Ketua DPC Partai Kedaulatan Tanggamus), Heri Iswahyudi (Ketua PCNU Tanggamus), dan Samsul Hadi Harun (Kepala UPT Pendidikan Kecamatan Sumberejo). Anggota Tim Verifikasi DPC PDI Perjuangan Kabupaten Tanggamus H.M. Rizal, kemarin, mengatakan penutupan tersebut sesuai jadwal yang sudah ditetapkan sebelumnya, yakni tahap pertama tanggal 10 Januari sampai 2 Februari 2012. “Kami akan melanjutkan proses penjaringan dengan melakukan verifikasi berkas bagi bakal calon tersebut,” ujar Rizal usai menerima pendaftaran pasangan Fauzan Sya’ieHeri Iswahyudi. Menurut Rizal, Fauzan Sya’ie merupakan bakal calon bupati ketiga atau yang terakhir yang mendaftar di PDIP, sedangkan Heri Iswahyudi merupakan bakal calon wakil bupati keempat yang mendaftarkan diri di PDIP. Semantara balon wakil bupati terkahir yang mengambil formulir pendaftaran adalah

±

n

LAMPUNG POST/SAYUTI

FAUZAN DAFTAR KE PDIP. Usai mendaftar ke PAN, pasangan calon bupati dan wakil bupati Fauzan Sya’ie-Heri Iswahyudi juga mendaftar ke PDIP, Kamis (2-2), agar bisa diusung dalam pilkada pada 27 September mendatang. Fauzan dan Heri berfoto bersama dengan panitia penjaringan di PDIP sebelum ditutup.

KOTAAGUNG (Lampost): Setelah kalah dalam pilkada 2007, mantan Bupati Tanggamus 2002—2007 Fauzan Sya’ie kembali mencalonkan diri. Kali ini Fauzan menggandeng Ketua PC Nahdlatul Ulama (NU) Kabupaten Tanggamus Heri Iswahyudi sebagai calon wakil bupati. Keduanya langsung mendaftarkan diri dalam penjaringan cabupcawabup di Partai Amanat Nasional (PAN) dan PDIP Tanggamus, Kamis (2-2). Fauzan yang kini sebagai anggota DPR dan Heri Iswahyudi sebagai sekretaris Dinas Pendidikan Kabupaten Tanggamus merupakan cabup-cawabup pertama yang resmi menyatakan diri berpasangan dalam pilkada yang akan digelar pada 27 September mendatang. Keduanya tiba di DPD PAN Tanggamus sekitar pukul 11.00, didam­ pingi kader NU Tanggamus yang juga anggota DPRD Tanggamus dari PKNU Fauzan Hasan, tokoh masyarakat Gisting Rahmat, dan

seratusan pendukungnya. Mereka diterima Ketua DPD PAN Tanggamus Rusli Shoheh dan Ketua Tim Penjaringan Kepala Daerah DPD PAN Tanggamus Tedi Kurniawan. “Kami berharap bisa diusung oleh PAN. Visi kami berdua maju adalah untuk melakukan perubahan agar Tanggamus lebih baik, yaitu menuju Tanggamus yang maju, mandiri, sejahtera, agamis, dan modern,” ujar Fauzan. Sedangkan Heri Iswahyudi mengaku bersedia berpasangan dengan Fauzan karena sosoknya yang dinilai berhasil membangun Kabupaten Tanggamus. “Majunya saya dalam pilkada ini karena dukungan masyarakat, dan masyarakat memin­ ta agar saya berpasangan dengan Fauzan Sya’ie,” ujar Heri. Setelah mendaftar di PAN, kedua­ nya langsung menuju kantor DPC PDIP. Di PDIP, Fauzan dan Heri juga mendaftar sebagai pasangan cabupcawabup. (UTI/U-3)

±

±

LINTAS

Pemprov Tak Bantu Dana Pilkada 3 Kabupaten

±

BANDAR LAMPUNG—Pemerintah Provinsi (Pemprov) Lampung tidak akan membantu dana untuk pelaksanaan pilkada di tiga kabupaten: Tulangbawang, Lampung Barat, dan Tanggamus. Kepala Badan Kesatuan Bangsa dan Politik Provinsi Lampung Hidayat, Kamis (2-2), mengatakan bantuan dana pilkada hanya diberikan Pemprov untuk pelaksanaan pilkada pertama di daerah otonomi baru (DOB). Sementara untuk daerah yang bukan DOB, Pemprov tidak menganggarkan bantuan dana. “Kalau DOB itu kewajiban kami untuk membantu, tapi yang bukan DOB tidak bisa dibantu lagi,” kata Hidayat melalui ponselnya. Untuk diketahui, pada Pilkada Pringsewu, Mesuji, dan Tulangbawang Barat, September 2011, Pemprov membantu dana Rp3 miliar untuk setiap DOB. Selain itu, kabupaten induknya juga memberi bantuan Rp2 miliar. Hidayat juga mengatakan pada persiapan pilkada di tiga kabupaten itu Pemprov tidak bisa terlalu banyak ikut campur. Pasalnya, otonomi daerah membuat batas kewenangan Pemprov lebih sempit. “Nanti saat pelaksanaan mungkin akan kami pantau, tapi persoalan lainnya, ya diserahkan kepada masing-masing kabupaten/kota.” (LIN/U-3)

±

Iskandar Maliki Diberi Waktu 14 Hari JAKARTA—Pengadilan Tata Usaha Negara (PTUN) Jakarta memberi waktu 14 hari kepada calon bupati yang kalah dalam Pilkada Mesuji, Iskandar Maliki, untuk menerima atau meneruskan gugatan atas keputusan Menteri Dalam Negeri yang mengesahkan dan menetapkan Khamamik-Ismail Ishak sebagai bupati dan wakil bupati terpilih. “Jadi, ketua PTUN tidak menerima, bukan menolak. Tidak menerima dan menolak itu merupakan dua hal yang sangat berbeda dan disi­dangkan dalam kasus berbeda,” kata Kepala Humas PTUN Jumanto, didampingi Panitia Sekretaris PTUN Jakarta Wahidin, di Jakarta, Rabu (1-2). Menurut dia, penetapan tidak menerima gugatan itu diputuskan dalam sidang dismissal, Selasa (31-1). Sidang yang dihadiri kuasa para penggugat dan tergugat (Mendagri, Khamamik, Ismail Ishak, KPU Mesuji, dan Pj. Bupati Mesuji) itu hanya membahas apakah PTUN berwenang menangani perkara ini, bukan substansi pokok persoalan atau objek sengketa. “Jika gugatan dia masuk, kami akan tunjuk Majelis Hakim untuk memeriksa penetapan ini,” katanya. Jika Majelis Hakim tidak sependapat dengan hasil penetapan ini, berarti perlawanan Iskandar dikabulkan dan kasus ini akan dilanjutkan dalam sidang terbuka. (HES/U-3)

±

CMYK

±

CMYK

±


±

±

CMYK

jumat, 3 februari 2012

±

CMYK

I8

www.lampungpostncom

Terbit Sejak 1974 n Sirkulasi: (0721) 788999 n Layanan Umum: (0721) 783693 n Iklan: (0721) 774111 SMS: 0815 4098 5000 n Redaksi (0721) 773888 n SMS: 0812 7200 999

±

±

SIAPA MENGAPA Kedatangan Malaikat GUBERNUR Lampung Sjachroedin Z.P. sudah dua kali kedatangan malaikat. Tapi, dua malaikat ini bukan seperti malaikat sebenarnya yang tidak tampak wujudnya. Malaikat yang dimaksud Gubernur itu adalah dua orang di Kementerian Perhubungan yang membawa kebahagiaan bagi dunia transportasi di Lampung. Malaikat pertama, ujar Gubernur, adalah Freddy Numberi yang dulu menjabat sebagai Menteri Perhubungan. Freddy memberi Lampung serangkaian kereta rel diesel (KRD) Seminung tahun 2010 lalu. Nah, malaikat kedua yang datang, menurut Gubernur, n dok. lampung post adalah Sekjen Kementerian Perhubungan (Kemenhub) Muhammad Iksan Tatang. Sekjen Kemenhub ini, kata Gubernur, berjanji akan membantu Lampung agar memiliki rel kereta baru untuk mendukung rencana Gubernur menciptakan jalur kereta komuter antarkota di Lampung. “Padahal saya minta yang bekas. Tapi beliau mengatakan kenapa tidak yang baru saja. Nah kalau yang ngasih bantuan dan memberi kebahagiaan ini kan malaikat namanya. Jadi sudah dua kali saya kedatangan malaikat,” ujar Gubernur di sela-sela peresmian KRD Way Umpu di Stasiun Kereta Api Tanjungkarang. (LIN/U-2)

WAT-WAT GAWOH Rumah Terbakar, Jin yang Salah

±

API bang lamban santor kena suwah terus (Kenapa pula rumah selalu terbakar). Begitulah kakak beradik asal Arab Saudi, Fahd dan Bandar Al Gamdi, terpaksa pindah rumah karena rumah lamanya selalu mengalami kebakaran. Mereka pun terkejut menyaksikan fenomena yang terus terulang di rumahnya. Apui mak taru-taru di lamban sekam (Api tidak kunjung berhenti di rumah kami). Kami terpaksa pindah ke rumah lain,” ujar Fahd, seperti dikutip Emirates, Rabu (1-2). Kedua orang itu menyalahkan jin di balik insiden kebakaran rumahnya. Argumen dari kedua kakak beradik itu pun dianggap logis kepolisian setempat dan seorang akademisi yang menyaksikan peristiwa kebakaran di rumah Fahd dan Bandar. Keduanya pun diajurkan terus membaca Alquran. Wali Kota Bisha, Abdullah al Shaathan, mengatakan tidak ada tersangka yang sengaja melakukan ak si pembakaran rumah keluarga Al Gamdi. “Kobaran api itu terlihat dan lebih berbau supranatural. Kami masih bekerja untuk menyelidiki peristiwa ini,” ujar Abdullah. Meskipun banyak yang meyakini insiden kebakaran itu berkaitan dengan peristiwa supranatural, pihak pertahanan sipil Arab Saudi meyakini insiden kebakaran itu disebabkan tindak laku seorang kriminal. Naiya, kasian muneh jin sai tisalah-salahko (Iya, kasihan juga Jin disalah-salahkan). (U-2)

NARKOBA

Sekretaris Demokrat Lambar Diduga Konsumsi Sabu

±

BANDAR LAMPUNG (Lam­ post): Sekretaris Partai De­ mok rat DPC Lampung Ba­ rat, Richard, ditangkap jajaran Polres Lampung Barat akibat diduga mengonsumsi narkotika jenis sabu-sabu. Direktur Reserse Narkoba Polda Lampung Kombes Polisi Edi Swasono menyatakan Rich­ ard ditangkap berkat pengem­ bangan perkara penyalahgu­ naan narkotika yang melibatkan Das’at Ardi Wijaya dan seorang rekan wanitanya yang ditangkap pada Rabu (1-2), sekitar pukul 08.00, di Hotel Permata, Liwa, Lampung Barat. “Berdasarkan pengakuan ter­ sangka Das’at Ardi Wijaya, dua hari sebelumnya dia mengon­ sumsi narkoba jenis sabu-sabu bersama Richard di lokasi yang sama dengan ditangkapnya Das’at,” ujar Edi saat dihubungi Lampung Post, Kamis (2-2). Dari pengakuan itu, kata Edi, aparat yang berwajib menciduk Richard pada Kamis (2-2) di Liwa. Kemudian dilakukan peng­ ujian sementara terhadap urine Richard dan hasilnya positif

±

mengandung amfetamina. “Akan tetapi, status Richard saat ini masih saksi, kami punya waktu 6 x 24 jam untuk membuktikan apakah dia memang terbukti mengonsumsi sabu,” kata Edi. Oleh karena itu, lanjut Edi, pihaknya berencana melakukan tes urine yang dipercayakan kepada pihak BNP Lampung dan pengujian alat isap yang diamankan dari tertangkapnya Das’at untuk membuktikan apakah memang mengandung sabu-sabu. Sementara itu, Kapolres Lam­ pung Barat AKBP Tatar Nugro­ ho membenarkan ditangkapnya Das’at yang juga warga bilangan Tanggamus beserta seorang rekan wanitanya usai keduanya melakukan pesta sabu-sabu di sebuah kamar hotel. Saat keduanya ditangkap, pihak kepolisian menemukan kertas aluminium, korek api gas, gunting, dan gelas air mineral yang dibentuk sebagai alat isap yang dijadikan barang bukti pada perakara ini. Hingga tadi malam, pihak Partai Demokrat belum dapat dikonfirmasi. (MG7/U-2)

CMYK

n AP REUTERS/STRINGER

TRAGEDI SEPAK BOLA MESIR. Polisi antihuru-hara terlibat bentrok dengan suporter saat terjadi kerusuhan dalam pertandingan Liga Mesir antara Al-Masry dan Al-Ahly di Port Said, Mesir, Rabu (1-2). Sementara itu, para pemain Al-Ahly berlari menyelamatkan diri meninggalkan lapangan dan petugas medis mengevakuasi penonton yang terluka dalam kerusuhan tersebut.

Internal Demokrat Desak Anas Mundur JAKARTA (Lampost): Ketua Umum Partai Demokrat Anas Urbaningrum mulai ditinggalkan orang dekatnya. Ruhut Sitompul yang selama ini dikenal sebagai loyalis Anas justru mendesaknya mundur dari jabatan ketua umum. Desakan agar Anas mundur diku­ mandangkan Ruhut di Jakarta kemarin. Ruhut yang kini menjabat Ketua Divisi Kominfo DPP Partai Demokrat adalah juru bicara tim sukses Anas pada Kong­ res Partai Demokrat 2010. Ruhut bersuara lantang hanya dua hari setelah kubu Anas mengklaim Demokrat solid. Klaim itu disampaikan setelah Anas memimpin rapat konsoli­ dasi dewan pimpinan pusat partai pada 31 Januari. Menurut Ruhut, desakan agar Anas mundur demi menyelamatkan partai dari dampak serangan terkait kasus korupsi yang didakwa kepada Muham­ mad Nazaruddin, mantan Bendahara Umum DPP Partai Demokrat. “Anas negarawan dan mundur sementara. Saya minta dia fokus pada kasus ini,” kata Ruhut. Bukan hanya Nazaruddin yang me­ nyebut Anas terlibat kasus dugaan koru­ psi proyek wisma atlet dan Hambalang. Dua saksi kunci, Yulianis dan Mindo Rosalina Manulang, juga tanpa sungkan menyebut keterlibatan Anas.

dari daerah-daerah. Menurut Sekretaris DPD Parai Demokrat Jawa Tengah Dani Sri­ yanto, penonaktifan Anas akan mem­ buat kredibilitas partai tetap terjaga. “Dari hasil sejumlah survei, tingkat kepercayaan masyarakat terhadap Demokrat mulai menurun belakangan ini,” ujarnya. Elektabilitas partai berkuasa itu kian anjlok. Hanya dalam tempo delapan bu­ lan melorot tajam hingga 7%. Pada Juni

2011, elektabilitas Demokrat bertengger di posisi 21%, kini tinggal 14%. Dani mendesak Komisi Pemberan­ tasan Korupsi (KPK) segera bertindak. Jika bukti keterlibatan Anas kuat, dia meminta KPK jangan melakukan pembiaran. Ketua KPK Abraham Samad hanya berjanji bakal ada perkembangan me­ narik soal kasus tersebut. Dia akan meng­ ungkapkan perkembangan menarik itu dalam jumpa pers pada hari ini. Janji Abraham itu disampaikan kepada Laskar Antikorupsi Pejuang 45 yang kemarin berdemonstrasi menun­ tut Anas dijadikan tersangka. Laskar itu juga berunjuk rasa di kediaman Anas di kawasan Jakarta Timur. (MI/U-2)

Seruan Hati

Wakil Ketua Umum Partai Demokrat Max Sopacua menilai desakan Ruhut agar Anas mundur sebagai seruan hati. Ia mengakui suara seperti itu tak hanya didengungkan di Jakarta, tetapi juga

n ANTARA/ANDIKA WAHYU

ANAS DIDESAK MUNDUR. Ketua Departemen Komunikasi dan Informasi Partai Demokrat Ruhut Sitompul memberikan keterangan pers di Kompleks Parlemen, Senayan, Jakarta, Kamis (2-2). Ruhut mendesak Ketua Umum Partai Demokrat Anas Urbaningrum untuk mengundurkan diri guna menyelamatkan keberadaan partai.

SEPAK BOLA

Kerusuhan Suporter di Mesir, 74 Tewas POST SAID (Lampost): Tragedi terburuk dalam sepak bola Mesir meletus kemarin di Port Said. Sebanyak 74 orang meninggal dunia dan sedikitnya 1.000 orang lainnya luka-luka seusai Al-Masry me­ nga­lahkan Al-Ahly, tim terbesar Negeri Piramida itu dengan skor akhir 3-1 di lanjutan Liga Mesir. Berdasarkan tayangan ulang yang disiarkan televisi lokal, keributan dimulai ketika pendukung Al-Masry merangsek ke lapangan untuk merayakan kemenangan tak terduga atas tim tersukses benua Afrika tersebut. Namun, mereka justru menyerang fan dan para pemain Al-Ahly. Kantor berita Reuters menyebut kebanyakan korban meninggal dunia akibat tergencet orangorang yang panik, beberapa bahkan terjatuh dari tribune. Pihak keamanan kemudian mendatangkan helikopter untuk mengangkut para pemain tim Al-Ahly dan sebagian fan mereka untuk mening­ galkan Port Said. Tragedi di Mesir ini bukan yang terbesar. Tragedi terbesar dalam 20 tahun terakhir yang menewaskan banyak ratusan penonton terjadi pada 9 Mei 2001. Ketika itu, sedikitnya 126 orang meninggal di Sta­ dion Ohene Djan, Ghana Guate, saat laga antara tim Accra Hearts melawan Asante Kotoko. Saat ini mengingat panasnya situasi, Fed­ erasi Sepak Bola Mesir (EFA) memutuskan untuk menghentikan kompetisi hingga batas waktu yang belum ditentukan. Bukan hanya di level teratas, melainkan juga di empat divisi yang dimainkan di Mesir. Hal ini dilakukan sebagai bentuk simpati atas tragedi tersebut. “Federasi Sepak Bola Mesir telah memutuskan un­ tuk menghentikan kompetisi di empat divisi liga untuk jangka waktu yang belum ditentukan setelah tragedi di Port Said,” kata pernyataan resmi tersebut. Lebih lanjut mereka menyatakan waktu berkabung sepak bola nasional selama tiga hari untuk meng­ hargai korban-korban meninggal maupun luka-luka yang menjadi korban dalam laga tersebut. Tragedi ini pun mengundang simpati dari Presiden FIFA Sepp Blatter. Ia menyatakan kaget atas kejadian ini dan turut berbelasungkawa bagi para korban. Ia pun menyebut musibah ini sebagai hari yang kelam dalam sejarah persepakbolaan dunia. (MI/U-2)

PERDAGANGAN

Bahayakan Neraca Perdagangan, Tingginya Impor Harus Diwaspadai JAKARTA (Lampost): Pemerintah disarankan mewaspadai terus meningkatnya impor karena hal itu bisa membahayakan neraca perdagangan. Dampak jangka panjangnya, pemerintah tidak memiliki dana karena defisit per­ dagangan dan akibatnya tidak ada investasi sehingga tidak ada pertumbuhan. Hal itu disampaikan Kepala Lembaga Penelitian dan Pengab­ dian Masyarakat (LPPM) Unika Atmajaya Jakarta, A. Prasetyan­

toko, dalam seminar Economic and Capital Market Outlook 2012 di Jakarta, Kamis (2-2). Berdasarkan data Badan Pusat Statistik (BPS), nilai impor Indone­ sia pada 2011 mencapai 177,3 miliar dolar AS atau meningkat 30,69% ketimbang tahun sebelumnya. Dominasi impor berupa bahan baku dan penolong 73,8%, barang modal (18,7%), dan barang konsumsi (7,53%). (Media Indonesia, 2-1). “Kalau bahan impor itu tidak digunakan untuk basis industri

±

atau hanya untuk konsumsi saja, akan berbahaya pada defisit neraca perdagangan kita dalam jangka me­ nengah,” kata A. Prasetyantoko. Pemerintah, menurut dia, memang sudah memiliki konsep pe­ningkatan industri di berbagai daerah melalui program Masterplan Percepatan dan Perluasan Pemba­ngunan Ekonomi Indonesia (MP3EI). Namun, konsep tersebut tidak mampu menarik investasi asing. Hal senada diungkapkan man­ tan Wakil Presiden Indonesia

Jusuf Kalla, yang juga hadir dalam seminar tersebut. Jusuf Kalla mengatakan pemerintah harus mengantisipasi lonjakan impor dengan meningkatkan investasi industri dalam negeri. Sedangkan Ketua Asosiasi Pengu­ saha Indonesia (Apindo) Anton J. Su­ pit menyatakan meningkatnya impor barang konsumsi membahayakan industri dalam negeri. “Banyak hal yang kita belum kerjakan dalam hal infrastruktur dan peningkatan produktivitas,” ujarnya.

Misalnya, membanjirnya im­ por kentang, hal itu juga karena masyarakat menginginkan kuali­ tas barang yang baik, sedangkan produksi dalam negeri belum mampu memenuhinya. Selain ka­ lah kualitas, produk dalam negeri juga kalah dalam hal harga. Hal yang sama diungkapkan Ke­ tua Gabungan Pengusaha Makanan dan Minuman Indonesia (Gapmmi) Adhi Lukman. “Impor harus ditekan dengan meningkatkan daya saing produksi nasional.” (MI/U-2)

CMYK

±

±

±


±

±

CMYK

LPS berharap dapat melepas Bank Mutiara kepada investor yang berminat membeli pada November 2012. Hlm. 10

Viar motor Lampung menargetkan penjualan sebanyak 1.500 unit/bulan. Hlm. 10

KURS JUAL 10.085,13

YEN JEPANG (JPY) 100

KURS BELI 9.007,13

DOLLAR KANADA (CAD) KURS JUAL 9.422,15

KURS JUAL

DOLLAR AMERIKA (USD)

KURS BELI

KURS JUAL

11.014,57

DOLLAR SINGAPURA (SGD)

KURS BELI 8.414,72

DOLLAR NEW ZEALAND (NZD) 7.839,50

KURS JUAL 12.335,17

KURS BELI 7.001,45

KURS JUAL 7.535,30

9.392,00

KURS BELI 6.727,05

KURS JUAL 1.211,12

8.392,00 KURS BELI 1.082,13

POUNDSTERLING INGGRIS (GBP) KURS BELI

12.379,60

KURS JUAL

11.059,82

per Kamis, 2 Februari 2012 n Sumber Bank Indonesia

14.891,96

KOMODITAS

KURS BELI

DOLLAR HONGKONG (HKD)

EURO (EUR) KURS JUAL

Ekonomi KURS BELI 13.303,00

Indeks KOMODITAS

±

Indeks VALUTA ASING

DOLLAR AUSTRALIA (AUD)

CMYK

LOKASI SENTRA

CPO

Medan

Minyak Kelapa Kakao Kopi Arabika Kopi Robusta Karet TSR 20 Lada Hitam Lada Putih Jagung (kering)

Bitung Makassar Medan Lampung Palembang Lampung Pangkalpinang Lampung

jumat, 3 FEBRUARI 2012 lampung post

HARGA (Rp/Kg)

8.795

±

12.259 16.673 37.102 12.535 33.123 48.464 77.939 1.744

Pedagang Duku Mulai Ramai

KOMODITAS

Volume Ekspor Kopi Lampung Turun

Lelang Infrastruktur Minta Dipercepat

BANDAR LAMPUNG—Dewan Pengurus Daerah (DPD) Asosiasi Pelaksana Konstruksi Nasional (Aspeknas) Lampung mendesak Dinas PU Bina Marga agar segera melakukan proses lelang perbaikan infrastruktur di Bandar Lampung. Hal ini sesuai dengan rencana Pemda untuk memulai proses lelang pada Februari 2012. Selain itu, Aspeknas meminta kepada satuan kerja untuk melakukan lelang dengan sistem online melalui internet. Ketua DPD Aspeknas Provinsi Lampung Aprozi Alam, Kamis (2-2), mengatakan musim hujan yang terjadi belakangan ini mendorong semakin parahnya kerusakan infrastruktur di Bandar Lampung. Hujan yang menyebabkan banjir ini membuat aspal berlubang. Drainase yang ada juga tidak memadai untuk menampung air hujan dan air pembuangan, sehingga air meluap ke badan jalan. “Jika tidak segera dilakukan pekerjaan, kondisi jalan akan semakin buruk, dan akhirnya anggaran yang ada tidak mencukupi lagi untuk memperbaiki infrastruktur,” kata Aprozi. (WIN/E-1)

n LAMPUNG POST/HENDRIVAN GUMAY

Seorang pedagang duku menimbang duku di Pasar Pasirgintung, Bandar Lampung, Rabu (1-2). Buah yang berasal dari Jambi, Krui, dan Palembang itu dijual dengan harga Rp10 ribu. Dalam sehari, pedagang itu mampu menjual hingga 2 kuintal duku.

n LAMPUNG POST/ZAINUDDIN

PANDAI BESI. Darmawan (45), pemilik usaha kecil menengah (UKM) pandai besi di Jalan Soekarno-Hatta, Way Lunik, Panjang, sibuk mempersiapkan pesanan berupa alat pertanian. Pengusaha ini merupakan salah satu pemasok peralatan pertanian untuk wilayah Lampung.

Wajar, BTN Ancam Mundur dari Bank Pelaksana KPR

±

±

Pusri Cari Lokasi Pabrik BANDAR LAMPUNG (Lampost): PT Pusri saat ini

khusus Pusri.

mengupayakan pencarian lahan yang pas untuk membangun pabrik pupuk majemuk NPK di Lampung.

Perlu Dibangun Pelabuhan

Rencana pembangunan pabrik pupu k NPK ini sebelumnya juga harus mampu menampung kapal besar yang disampaikan Direktur Utama membawa bahan pupuk tersebut. PT Pusri Eko Sunarko, beberapa waktu lalu. Menurut Eko, kenaipelabuhan, dermaga, dan gukan pemakaian pupuk di Lam“Pabrik ini rencananya akan dang untuk memproduksi dan pung tak hanya urea, tapi juga dibangun di Lampung karena NPK, ZA, dan potensinya secara ekonomis m e n a m p u n g Phospat. sangat baik. Terletak di tengah- pupuk. Disinggung Jika pemakatengah antara Sumatera dan ian NPK menPulau Jawa,” kata Kepala PT Pusri mengenai kePabrik ini rencananya capai 200 ribu PPD Lampung Hairul Lizano di m u n g k i n a n pemda menyeton/tahun, ruang kerjanya, Kamis (2-2). dibangun di dimungkinkan Menurut Hairul, pihaknya dia kan lahan Lampung karena u nt u k m emtelah membentuk tim proyek untuk pabrik bangun pabrik pengadaan lahan dan persiapan pupuk NPK ini, potensinya secara tersebut di infrastruktur pembangunan Ha i r u l menekonomis sangat baik. Lampung karpabrik tersebut. Tim ini nantinya gat a ka n bi s a ena kapasitas bertugas untuk mempersiapkan saja dilakukan pabrik NPK ini lahan, gudang, dan dermaga dan disampaikhusus bagi pabrik NPK yang kan kepada tim proyek. Tim 600 ribu ton/tahun. Hanya saja ini selanjutkan akan menjajaki sebagian ba han NPK, ya k ni akan dibangun di Lampung. Selain menyiapkan lahan baru, daerah yang pas untuk dijadikan unsur P dan K, masih harus dikata Hairul, harus pula disiapkan pusat pergudangan dan dermaga impor sehingga perlu dibangun

Rencananya, pabrik pupuk ini selain memproduksi

PROPERTI

BANDARLAMPUNG (Lampost): Ketua Asosiasi Pengembangan Perumahan dan Permukiman Seluruh Indonesia (Apersi) Lampung Harsani Merawi menilai wajar jika PT Bank BTN mengancam tidak lagi ikut menyalurkan KPR subsidi melalui fasilitas likuiditas pembiayaan perumahan (FLPP) tahun 2012. Namun, kata Harsani, jika ini terjadi, pengembang akan kesulitan untuk mendapatkan kredit KPR subsidi. “Implikasinya, banyak masyarakat berpenghasilan rendah tidak bisa memiliki rumah,” kata Harsani kemarin. Menurut Aang, panggilan akrab Harsani Merawi, jika bank pemerintah saja tidak mau menjadi bank pelaksana, apa­ lagi bank-bank swasta. Sebagai pengembang rumah sederhana, kata Aang, Apersi sangat menyambut baik kebijakan peme­ rintah yang menurunkan suku bunga FLPP menjadi 5%—6%. “Dengan keputusan tersebut, masyarakat MBR akan lebih mudah mendapatkan rumah. Apalagi jika pemerintah daerah dapat membantu meringankan biaya perizinan dan biaya-biaya lainnya.” Seperti diketahui, PT Bank Tabungan Negara Tbk. (BBTN) mengancam tidak lagi ikut menyalurkan KPR subsidi melalui FLPP tahun 2012. Langkah ini

I9

per Kamis, 2 Februari 2012 n Sumber: Bappebti-Kementerian Perdagangan

klik

±

±

diambil jika pemerintah tetap berkeras menetapkan bunga FLPP rendah. Bagi perseroan, bunga yang diinginkan Menteri Kementerian Perumahan Rakyat Djan Faridz sebesar 5%—6% akan merugikan BTN karena banyak risiko yang harus ditanggung. Penawaran suku bunga FLPP yang BTN tawarkan sekitar 7,75%. “Dengan porsi peme­ rintah bank tetap 60:40 bunga dari kita 7,75%. Kalau porsinya berubah menjadi 50:50 tentu akan lebih besar (bunganya),” kata Direktur Utama BTN Iqbal Latanro di Jakarta, Selasa (31-1) lalu. Penetapan bunga FLPP yang turun drastis, seperti dikehendaki Menteri Perumahan Rakyat, tidak masuk hitungan bisnis BTN. Apalagi perseroan merupakan pemegang portofolio terbesar FLPP 2011, dengan porsi hampir 99,4%. Dari realisasi FLPP 2010—2011, BTN adalah bank penyalur dengan jumlah terbesar. Pada KPR konvensional, perseroan berhasil menyelesaikan akad KPR 114.235 unit senilai Rp3,81 triliun. KPR syariah BTN 6.184 unit senilai Rp222,32 miliar. Perbankan lainnya tergolong kecil. Ambil contoh, Bank Bukopin yang hanya menyalurkan FLPP senilai Rp7,3 miliar. Kemudian BNI hanya Rp3,42 miliar. (E-1)

CMYK

‘‘

dermaga dan pelabuhan yang dalam untuk memasukkan bahan tersebut ke Lampung. Sebelumnya Pusri bersama Jordan Posphate Mines Co. Plc. akan membangun pabrik pupuk NPK terintegrasi di Tanjung Api-Api, Kabupaten Banyuasin, Sumatera Selatan, dengan perkiraan dana 700 juta—750 juta dolar AS. Berdasarkan data Dinas Pertanian, Tanaman Pangan, dan Hortikultura Lampung, pemakaian NPK di Lampung tahun 2011 mencapai 144.500 ton mendekati target angka 200 ribu ton. Sedangkan urea mencapai 315 ribu ton, SP38 sebanyak 52.941 ton, ZA sebanyak 11 ribu ton pupuk, dan 25 ribu ton pupuk organik. Sementara itu, realisasi penyaluran pupuk urea bersubsidi pada Januari 2012 mencapai 39.560 ton, atau 89% dari alokasi Januari sebesar 44.357 ton. (WIN/E-1)

BANDAR LAMPUNG (Lampost): Ekspor biji kopi robusta Lampung pada Januari 2012 senilai 13,203 juta dolar AS dengan volume 6,306 ton. Volume ekspor ini menurun dibandingkan periode Desember senilai 17,979 juta dolar AS dengan volume 8.511 ton. Kepala Dinas Koperasi UMKM, Perindustrian, dan Perdagangan Provinsi Lampung Ardhy Wijaya, didampingi Kabid Perdagang­ an Luar Negeri Ratna Dewi, di Bandar Lampung, Kamis (2-2), mengatakan penurunan ini terjadi akibat belum masuknya masa panen kopi. “Kopi yang diekspor merupakan kopi stok yang ada di gudang penyimpanan,” kata Ratna. Selain itu, penurunan ekspor juga disebabkan produksi kopi yang juga menurun akibat cuaca ekstrem, kemarau panjang sehingga berpengaruh terhadap tanaman kopi. Akibatnya, banyak tanaman kopi yang kering dan mati terserang virus ganas berupa jamur yang menyerang daun hingga batang pohon. Ratna menjelaska n ekspor terbesar pada Januari dilakukan ke Jepang sebanyak 1.678 ton de­ ngan nilai 3,743 juta dolar, disusul Amerika Serikat sebanyak 1.176 ton dengan nilai 2,163 juta dolar, dan ke Malaysia sebanyak 1.110 ton dengan nilai 2,224 juta dolar. Sepanjang Januari ini, ekspor kopi robusta dilakukan ke 12 negara di dunia. Sedangkan untuk ekspor kopi arabika pada Januari 2012 mencapai 18,97 ton dengan nilai ekspor 131,633 ribu dolar. Untuk kopi instan diekspor ke Belgia dan Vietnam dengan volume 44,39 ton senilai 108,923 ribu dolar. Nilai total ekspor biji kopi robusta Lampung sejak Januari hingga Desember 2011 sebesar 396,981 juta dolar AS dengan volume 195.605 ton lebih. (WIN/E-1)

±

PERDAGANGAN

Impor Lampung Desember Turun 27 Persen BANDAR LAMPUNG (Lampost): Nilai impor Lampung periode Desember 2011 mencapai 212 juta dolar AS atau turun 79,7 juta dolar (27,33%) dibandingkan November 2011 yang mencapai 291,7 juta dolar. Nilai ini terendah ke empat sepanjang 2011. Sementara impor Provinsi Lampung periode Desember 2011 ini dibanding dengan Desember 2010 turun 25,38% atau 72,1 juta dolar dari 284,1 juta dolar. Kepala Badan Pusat Statistik (BPS) Provinsi Lampung Mohamad Razif, Rabu (1-2), mengatakan nilai impor periode Desember 2011 lalu merupakan terendah ke empat sepanjang 2011. Menurut Razif, penurunan impor tertinggi ini terjadi pada impor migas

Perkembangan Impor Lampung 2011 (Dalam juta dolar AS)

Uraian

Nov

Des

Jan-Des

Perubahan Des thd Nov

Migas

161,1

126,8

1.689,6

-21,26

Nonmigas

130,6

85,2

1.177,1

-34,81

Total Impor

291,7

212,0

2.866,6

-27,33 Sumber: BPS Provinsi Lampung

senilai 34,3 juta dolar. Diikuti golong­ a n mesi n-mesi n/pesawat meka n i k 18,1 juta dolar, gula dan kembang gula 16,5 juta dolar, mesin/peralatan listrik 10,2 juta dolar, gandum-ganduman 8,1 juta dolar, biji-bijian berminyak 3,9 juta dolar, dan binatang hidup berupa sapi bakalan 1,4 juta dolar. Penurunan impor sapi ba ka la n asa l Austra lia

±

itu dipengaruhi pembatasan kuota impor. “Sementara impor pupuk, ampas/sisa indutri makanan, hasil penggilingan, dan garam, belerang, kapur mengalami kenaikan,” ujar Razif. Tercatat impor pupuk naik 6,9 juta dolar, ampas/sisa industri makanan naik 6,1 juta dolar, hasil penggilingan 0,3 juta dolar, dan garam,

belerang, kapur naik 0,001 juta dolar. Mengomentari hal ini, Ketua Asosiasi Pengusaha Indonesia (Apindo) Lampung Yusuf Kohar mengatakan pemerintah harus bisa menjaga neraca perdagangan ekspor—impor komoditas Lampung. “Khusus komoditas impor sebaiknya selektif, terutama untuk bahan baku produksi, atau bahan modal sehingga dapat diproduksi menjadi barang jadi, dan bukan impor barang konsumtif,” kata dia kemarin. Untuk itu, Yusuf Kohar juga meminta agar pemerintah dapat menjaga perdagang­ an tidak hanya di industri hilir saja, juga di industri hulu. Sedangkan mengenai turunnya komoditas ekspor Lampung, kata Yusuf, perlu dikaji masalahnya. (NOV/E-1)

CMYK

±

±


±

±

CMYK

Jumat, 3 Februari 2012 lampung post

KLIK

Bisnis & Korporasi

I 10 BIRO PERJALANAN

Penjualan Bank Mutiara

Multazam Berangkatkan 48 Jemaah Umrah

Toyota Corolla Terlaris Sepanjang Masa

±

m—Toyota Corolla menjadi kendaraan paling laris sepanjang masa dengan penjualan 37,5 juta unit sejak diperkenalkan tahun 1966. Seperti diberitakan mailonline, resep jitu Corolla adalah selalu value for money, tak semahal sedan kelas atas, murah dioperasikan, “bandel”, dan gampang diperbaiki. Rata-rata satu Corolla terjual setiap 40 detik. Generasi ke-10 Corolla kini diproduksi di Jepang, Brasil, Kanada, China, India, Indonesia, Malaysia, Pakistan, Filipina, Afrika Selatan, Taiwan, Thailand, Turki, dan Venezuela. Di Amerika Serikat, Corolla terakhir dibuat pada Maret 2010 di pabrik Fremont, California. Penjualan Corolla melesat pada dasawarsa 1970-an berkat krisis minyak. Mesin empat silindernya tahan lama, dan hal itu menjadikannya sampai sekarang tetap populer. Corolla mengalahkan Ford F Series, truk yang dibuat sejak tahun 1948 dan kini sudah 35 juta unit. Tempat ke-3 terpopuler adalah VW Golf dengan 27,5 juta unit dan VW Kodok (Beetle) di tempat ke-4 dengan produksi 23,5 juta unit. Merek Jepang lainnya yang masuk 10 besar kendaraan terpopuler sepanjang masa adalah Honda Civic yang dibuat mulai tahun 1972 dan kini sudah 18,5 juta unit. (E-2)

SEMINAR

Nestle Gelar Seminar Tanggulangi Malanutrisi

±

JAKARTA (Lampost): Program intervensi yang efektif dan efisien terhadap sistem kesehat­ an masyarakat, yang dilakukan terpadu oleh publik dan swasta, dianggap mampu membantu penanggulangan malanutrisi pada anak. Intervensi tersebut salah satunya dapat dilakukan melalui fortifikasi pangan. Demikian disampaikan dalam seminar bertema Malanutrisi pada anak, dari perspektif health economics yang diselenggarakan Nestle Indonesia dan Company-Community Partnerships for Health Indonesia (CCPHI) di Jakarta, Selasa (1-2). CCPHI merupakan sebuah organisasi yang memfasilitasi kemitraan antara pihak swasta dan LSM untuk mewujudkan komunitas yang sehat dan berkelanjutan. Tema ini sesuai dengan misi Indonesia untuk mencapai sasaran-sasaran Millenium Development Goals (MDG) demi terwujudnya derajat kesehatan masyarakat yang tinggi. Seminar ini mengha­d irkan tiga pa kar kesehatan, ma­ sing-masing Joerg Spieldenner (Global Head of Health Economics and Epidemiology, Nestle Nutrition Institute), Firman Lubis (Ketua Dewan Pakar

Ikatan Dokter Indonesia dan Ketua Yayasan Kusuma Buana), serta ahli gizi kesehatan dari Indonesian Nutrition Association, Saptawati Bardosono. Ketiganya membahas bagaimana malanutrisi pada anak bisa memberikan dampak negatif terhadap ekonomi, dan sebaliknya, bagaimana ekonomi dapat membantu mengatasi masalah malanutrisi pada anak. Executive Director CCPHI Kemal Soeriawidjaja mengatakan pihaknya berharap seminar ini dapat berkontribusi dalam mencetuskan suatu bentuk kemitraan yang ideal antara pihak swasta dan LSM di Indonesia. “Kemitraan semacam ini tentunya akan dapat memainkan peran signifikan dalam memperbaiki, serta meningkatkan pertumbuhan kualitas gizi dan ekonomi masyarakat Indonesia,” katanya. Malanutrisi masih menjadi permasalahan kesehatan utama, terlebih di Asia Selatan dan Afrika. Di Indonesia, menurut data hasil Riset Kesehatan Dasar (2010) yang dikeluarkan Kementerian Kesehatan, malanutrisi paling banyak terjadi pada anak usia sekolah, yakni 6—12 tahun. (HES/E-2)

±

CMYK

n ANTARA/ROSA PANGGABEAN

Petugas menyambut nasabah di Kantor Cabang Utama Bank Mutiara, Jakarta, Kamis (2-2). Lembaga Penjamin Simpanan (LPS) berharap dapat melepas Bank Mutiara kepada investor yang berminat membeli pada November 2012 dengan target harga Rp6,7 triliun, sesuai jumlah dana talangan yang dikucurkan LPS kepada Bank Century, November 2008.

Viar Promosi Angsuran Ringan BANDAR LAMPUNG (Lampost): Viar motor Lampung menargetkan penjualan sebanyak 1.500 unit/bulan. Untuk menggenjot pemasaran Viar di Lampung, Viar menggelar program angsuran ringan. Melalui program ini, konsumen dapat mengangsur Viar hanya dengan Rp299 ribu/bulan. Promosi spesial ini berlaku hingga 29 Februari 2012 mendatang. Kepala Cabang PT Kencana Laju Mandiri (KLM), diler Viar Lampung, Ramawan, Kamis (2-2), mengatakan pangsa pasar sepeda motor Viar di Lampung kini semakin meningkat. Peningkatan pangsa pasar ini disebabkan kualitas sepeda motor Viar semakin dikenal luas oleh masyarakat Lampung. Khusus untuk tipe Viar New Star Z, PT KLM memberikan kemudahan angsuran, yakni cukup dengan membayar angsuran Rp299 ribu/bulan. Untuk Viar tipe New Star Z dikenakan harga

on the road Lampung Rp8,450 juta/unit. “Harga Viar sangat terjangkau masyarakat Lampung yang ingin memiliki motor dengan harga hemat. Meskipun demikian, soal kualitas Viar selalu ingin memberikan yang terbaik,” kata Ramawan. Desain Gaya Lebih lanjut dia mengatakan Viar menyediakan tipe sepeda motor yang disesuaikan dengan kebutuhan masyarakat. Beberapa tipe pilihan Viar antara lain Vior. Vior merupakan varian motor matic berkelas 125 cc, diperuntukkan kawula muda yang menginginkan gaya hidup metropolitan dengan sepeda motor matic agar

lebih bergaya dan stylish. Vior dipadu dengan kombinasi warna cerah dan corak yang semakin dinamis dan modern. Bagi masyarakat yang menyukai motor sport dapat memilih Vix R. Vix R merupakan varian motor sport dengan desain mesin tangguh 150 cc yang berkualitas

‘‘

Harga Viar sangat terjangkau masyarakat Lampung yang ingin memiliki sepeda motor dengan harga hemat. tinggi. Ditujukan khusus bagi yang mementingkan gaya dan berjiwa muda. Sementara bagi kawula muda yang menyukai desain futuristik dan bergaya dapat memilih Star

X. Sepeda motor Star X memiliki mesin kualitas Viar berstandar tinggi. Viar juga menawarkan varian terbaru yang diberi nama VX 1. VX 1 didesain khusus untuk medan yang menantang dengan mesin tangguh 155 cc. Sepeda motor ini menawarkan sistem suspensi monoshock dan knalpot trail standar euro 2, VX-1 menjanjikan pengalaman berkendara penuh petualangan. Viar juga mengusung sepeda motor roda tiga yang diberi nama Karya. Karya merupakan sepeda motor yang berfungsi sebagai pendukung dalam berbagai kegiatan usaha. Dengan pilihan mesin 150 cc dan 200 cc serta telah dilengkapi dengan teknologi oil cooler. Karya 200 cc dilengkapi dengan radiator sehingga memiliki tenaga lebih besar dan daya angkut lebih berat, serta tetap tangguh di berbagai medan. (WIN/E-2)

BANDAR LAMPUNG (Lampost): Multazam, grup PT Nur Rima Al Waali (NRA), menggelar manasik umrah bagi 48 jemaah calon umrah (JCU) biro perjalanan tersebut, Sabtu (28-1). Manasik ini sebagai pembekalan sebelum bertolak ke Mekah Al-Mukarromah, 8 Fe­ bruari 2012. Pemimpin NRA Lampung M. Nasrun Multazam mengatakan kegiatan ini merupakan umrah perdana tahun 2012 setelah proses ibadah haji selesai tahun 2011 di kantor NRA Lampung. Menurut dia, biaya perjalanan paket umrah tahun 2012 ini mengalami kenaikan cukup signifikan, dari kenaikan tarif hotel akibat beberapa hotel arah misfalah dirobohkan untuk perluasan Masjidil Haram. Ditambah lagi kenaikan tarif penerbangan, khususnya Garuda. “Maka kami membuat kebijakan penekanan harga paket umrah guna melayani permintaan calon jemaah dengan opsi penerbangan by Garuda dan by Lion, connecting. Insya Allah JCU bertolak dari Bandara Radin Inten II 8 Februari 2012 transit Cengkareng langsung ke KAA Jeddah,” ujar Nasrun melalui keterangan persnya, Kamis (2-2). NRA Lampung bersyukur bisa memberangkatkan satu rombong­ an JCU Lampung pada Februari. Sebelumnya tahun 2011, pemberangkatan umrah umumnya dimulai Maret. Ini menunjukkan animo masyarakat Lampung setiap tahun terus meningkat. Di sisi lain, Nasrun mengatakan bahwa JCU yang menggunakan biro perjalanan akan mendapatkan kemudahan. Di antaranya pengurusan paspor, visa, tiket, juga perlengkapan umrah disediakan. Jadi, semua fasilitas ibadah, manasik, dan pengurusan dokumen cukup di Bandar Lampung, JCU tinggal berangkat saja. “Alhamdulillah, di bulan Maret jemaah yang telah mendaftar umrah ke kantor di Jalan Arif Rahman Hakim, Way Halim Permai, dan siap untuk keberangkatan 21 Maret 2012.” (NOV/E-1)

±

±

OTOMOTIF

Mobil Chery Siapkan Varian Baru JAKARTA (Lampost): Mobil asal China Chery kembali menjadi salah satu pemain di industri mobil nasional dan siap menggebrak pada 2012. Chery kini kembali dengan mengusung nama PT Chery Mobil Indonesia. Presiden Direktur Chery Mobi l Indonesia Hosea Sa njaya menyatakan perusahaan yang dipimpinnya adalah perusahaan

baru, dan Cher y sudah tidak bersama agen pemegang merek yang lama. Seperti diketahui, Chery Indonesia sempat berada di bawah Indomobil Group. Produsen mobil China yang terkenal dengan varian city car QQ ini mampu melepas 643 ribu unit mobil di negara asalnya pada 2011. Memulai karier kembali di In-

donesia, Chery Mobil Indonesia sudah menyiapkan tiga varian untuk bisa kembali bersaing. Tiga varian itu berjenis city car, hatchback, dan varian multi-purpose vehicle (MPV). Jenis city car yang disiapkan adalah Chery A1. Mobil ini memiliki kapasitas mesin 1.3 liter DOHC, dengan tenaga mencapai 61 Kw dan torsinya 114 Nm. Untuk

varian hatchback adalah Fulwin2, dengan mesin 1.5 liter, 4 silinder SOHC. Sedangkan varian MPV 7 tempat duduk adalah Chery B240. Berkapasitas mesin paling tinggi 2.4 liter dengan 16 valve SOHC. Chery B240 mengadopsi detail dari Mitsubishi dengan daya output 130 tenaga kuda dan torsi 198 Nm. (E-2)

±

±

±

CMYK

±

CMYK

±


± ±

CMYK CMYK

JUMAT, 3 FEBRUARI 2012 lampung post

± ±

Pariwara

CMYK

± ±

I 11

±

±

±

±

±

±

±

CMYK

±

±


CMYK

±

Opini

jumat, 3 februari 2012 lampung post

TAJUK Ancaman Limbah Beracun

±

±

NEGERI ini masih menjadi destinasi menarik limbah bahan berbahaya dan beracun (B3). Sampah jahat yang dilarang dibuang di banyak negara diterima dengan senyum di Indonesia. Banyaknya penampung yang siap dibayar di sini membuat para pembuang B3 leluasa mengirim racun. Sebanyak 113 kontainer berisi logam bekas yang mengandung B3 masuk ke Pelabuhan Tanjung Priok, Jakarta. Barang buangan asal Inggris dan Belanda yang diimpor PT HHS tersebut masuk ke negeri ini lima kali sejak akhir November 2011 hingga awal Januari 2012. Temuan limbah B3 yang diimpor pihak di Indonesia memang bukan kasus baru. Sejak era 2000-an, impor B3 sudah mulai marak. Kuantitas dan kualitasnya semakin mencemaskan. Itu tecermin dari jumlah kontainer yang ditemukan dari tahun ke tahun. Pada 2000, sebanyak empat kontainer B3 asal Korea Selatan disita petugas Bea dan Cukai. Pada Maret 2005, 14 kontainer limbah B3 asal Inggris juga berlabuh di Tanjung Priok. Temuan terakhir sebanyak 113 kontainer B3 jelas merupakan lonjakan jumlah yang mengerikan. Banjir limbah B3 menjadi ancaman serius terhadap publik. Potensi bahayanya bagi kesehatan dan keselamatan pun tidak diragukan lagi, karena lambat laun akan terurai, terpapar dengan mudah ke masyarakat melalui angin, air, dan asap. Ironisnya, tindakan untuk mencegah dan menghukum pelaku kejahatan itu masih jauh di bawah standar. Teramat sulit menemukan kasus pelanggaran hukum lingkungan divonis dengan putusan yang memenuhi rasa keadilan. Salah satu hukuman terberat yang pernah dijatuhkan ialah vonis 6 bulan penjara bagi mantan Direktur PT Asia Pacific Eco Lestari Rudy Alfonso, terdakwa perkara impor limbah B3 di Pengadilan Negeri Batam pada 2006. Yang lebih kerap terjadi ialah kasus diusut dan disidik eksportir dan importirnya jelas dari segi dokumen, tetapi kasusnya jarang yang sampai ke pengadilan. Kasus 113 kontainer B3 di Tanjung Priok harus diusut tuntas. Kunci­ nya ada pada kesungguhan untuk menghukum perusak keselamatan publik. Oleh karena itu, koordinasi antarinstansi harus lebih disiplin, khususnya antara Kementerian Keuangan melalui Bea dan Cukai, Kementerian Lingkungan Hidup melalui penyidik pegawai negeri sipil (PPNS), dan aparat kepolisian. Sudah saatnya pula jaksa dan hakim berpihak kepada publik, bukan kepada penjahat lingkungan. Karena itu, kasus terakhir ini tidak boleh tinggal sebagai dark number. n

Roh Pengembangan Pesantren Akhmad Syarief Kurniawan

Alumnus Ponpes Al Falahiyyah Mlangi, Yogyakarta, tinggal di Lampung Tengah

P

ONDOK pesantren (ponpes) merupakan jenis lembaga pendidikan Islam tertua di Indonesia. Sekalipun sejak dulu banyak yang tidak dikelola dengan manajemen modern, jenis lembaga pendidikan tradisional tersebut dinilai paling tahan terhadap segala tantangan zaman. Sebagai cikal bakal model pendidikan Islam di Indonesia, ponpes tidak tergoyahkan oleh majunya pendidikan formal yang sangat bernuansa bisnis. Bahkan, jumlah ponpes dari hari ke hari bukan semakin berkurang, melainkan terus bertambah. Keberadaan ponpes semakin diakui dan belakangan justru dipersandingkan dengan pendidikan formal, tapi tetap dalam suasana yang penuh kesederhanaan.

Watak Keislaman

Dalam kehidupan pesantren, nuansa dan watak keislaman sa­ngat terasa bahkan mencakup seluruh sendi kehidupan. Masyarakat luas bahkan segera bisa membedakan antara alumni pondok dan

yang tidak pernah mengalami pendidik­an di pesantren. Simbolsimbol perilaku yang demikian secara umum hanya bisa terlahir dari pola spesifik dari sistem pendidikan pondok modern. Tampaknya bentuk kesederhanaan inilah yang telah memudahkan ponpes dalam menyelenggarakan pendidikannya. Para santri telah meninggalkan latar belakang keluarga dari berbagai kalangan dan status sosial. Di lingkungan ponpes semuanya sama, termasuk kosumsi dan akomodasi, tidak terbedakan antara yang kaya dan miskin. Oleh karena kemampuannya dalam menempatkan santri menjadi sederajat dalam kehidupan di lingkungan pondok, menjadikan pesantren tidak hanya dipandang sebagai lembaga pendidikan, tetapi masyarakat sering juga me­ nganalogikan sebagai tempat terapi psikologis dan sosial anak yang bermasalah di keluarga. Padahal, pesantren bukanlah “klinik”, melainkan tempat menciptakan keseimbangan dan kepeloporan dalam jiwa para santri. Dalam menjalani pendidikan di ponpes, wibawa, watak, dan keteladanan pengasuhnya yang

diterapkan secara konsisten menjadi kunci utama keberhasilan dalam sistem pendidikannya. Hal ini tidak tergambarkan secara baik dalam lingkungan pendidikan sekolah dan di lingkungan pendidikan formal secara umum, kecuali sekadar kontak formal yang cenderung terikat pada konteks kedinasan.

‘‘

Di lingkungan ponpes semuanya sama, termasuk kosumsi dan akomodasi, tidak terbedakan antara yang kaya dan miskin.

Trilogi Pesantren

Inilah yang selalu menguatkan obsesi tokoh-tokoh Islam dan para orang tua untuk mendukung eksistensi ponpes yang memang sudah terbukti ketahanannya dalam berbagai situasi dan keadaan zaman. Wacana ini pula yang telah mendorong mereka untuk menghadirkan pondok-pondok

Formalisasi Hukum Islam

Protes Pria Pewarta

Dosen Hukum Tata Negara Universitas Lampung

M. Iwan Satriawan

KALI ini Pria Pewarta tak bisa bersabar atas hinaan itu. Dua hewan yang sangat akrab dengan manusia: babi dan anjing, yang dipersonifikasikan kepadanya, membuat Pria Pewarta berang. Babi dan anjing sebenarnya adalah hewan berjasa bagi manusia. Anjing adalah sahabat manusia sejak lama, setia, penurut, dan penjaga tuannya. Babi juga demikian. “Dari kecil anak-anak diajarkan menabung di celengan. Lha, celengan itu kan berasal dari kata celeng, yang berarti babi,” ujar Insan Perisau mencoba menghibur Pria Pewarta. Persoalannya bukan itu, pemberi cap babi dan anjing itu pejabat kabupaten, tepatnya pejabat ban serep, karena batangannya belum dilantik-lantik. “Ya sudahlah, namanya ban serep, sering oleng. Vulkanisirnya dah enggak rata,” canda Insan Perisau. Tapi dasar amarah sudah di ubun-ubun dan didorong oleh keinginan luhur untuk menegakkan demokrasi, Pria Pewarta berteriak-teriak di tengah kota, menyemburatkan aneka slogan dan berorasi di pintu bos pejabat ban serep. Tuntutannya cuma satu: ganti ban serep. Tak hanya itu, rombongan Pria Pewarta pun merangsek ke Bhayangkara Negara. Kali ini tuntutannya, penjarakan dan kempesin ban serep. “Penjara? Yakin lo?” tanya Insan Perisau. “Kenapa enggak, dah kadung jadi warta dunia. Apa kata dunia kalo berhenti,” kata Pria Pewarta. “Saya 100% mendukung dan berada di belakangmu. Kalau enggak kita yang bergerak dan enggak sekarang, kapan lagi UU Pers tegak. UU Pers itu lahir dari rahim reformasi. Jadi, siapa pun yang enggak reformis dan masih bergaya seperti pejabat ban serep pasti dilibas,” kata Insan Perisau. “Itulah sebabnya kita bergerak. Jangan ada lagi pejabat seperti itu,” kata Pria Pewarta. “Tapi kawan, ingatan bangsa ini sering pendek. Dua hingga tiga minggu ke depan pelan-pelan semua lupa. Di situasi seperti ini, ternyata tak semua lupa. Ada yang mengintip lalu menjadi pahlawan kesiangan dengan menjadi juru damai berdalih menjaga hubungan baik dengan bos pejabat ban serep,” kata Insan Perisau. “Lalu, semua berjalan seperti yang sudah-sudah. Tidak jelas juntrungannya. UU Pers dengan ancaman pidana dan denda Rp500 juta cuma jadi alat bargaining. Konsesi pun jadi bajakan. Alhasil, profesimu tetap tergadai dan ulah pejabat ban serep jadi yurisprudensi bahwa profesimu bisa dicap apa saja, dan kalo ngambek mudah diajak damai,” kata Insan Perisau. “Apa ada yang raja tega seperti itu?” kata Pria Pewarta. “Silakan inventarisasi kisah-kisah yang mirip denganmu dan apakah sudah ada yang ke meja hijau. Kalaupun ada yang diseret, baru sebatas kroco mumet yang enggak punya bargaining position,” kata Insan Perisau. (AMIRUDDIN SORMIN)

PAK HO

Barang-barang impor kian deras membanjiri Indonesia.

Dalam jangka panjang, ancaman kolaps sudah menanti.

n FERIAL

POJOK PTUN menolak gugatan calon yang kalah dalam Pilkada Mesuji. Sudahlah... n Harga beras berbagai jenis mulai merambat naik. Para pejabat tak peduli lagi rakyat susah beli beras.

±

CMYK

±

I 12

NUANSA

PAK DE

±

CMYK

±

I

NDONESIA adalah negara hukum rechtstaat, bukan negara kekuasaan (machtsaat), sebagaimana tertuang dalam bunyi UUD 1945 Pasal 1 Ayat (3) yang menyebutkan negara Indonesia adalah negara hukum. Sebagai negara hukum, sudah menjadi suatu kewajiban bahwa setiap penyelenggaraan negara dan pemerintahannya selalu berdasarkan pada peraturan perundang-undangan. Negara hukum yang dimaksud di sini bukan hanya merupakan pengertian umum yang dapat dikaitkan dengan berbagai konotasi, bukan hanya rechstaat dan rule of law sebagaimana dipraktekkan di Barat, juga nomokrasi Islam dan negara hukum Pancasila yang dipraktekkan di Indonesia. Namun, Indonesia juga bukan negara yang menganut paham teokrasi yang berdasarkan penyelenggaraan negaranya pada agama tertentu saja. Menurut paham teokrasi, negara dan agama dipahami sebagai dua hal yang tidak dapat dipisahkan dan dijalankan berdasarkan firman-firman Tuhan. Tata kehidupan masyarakat, berbangsa, dan negara dilakukan dengan titah Tuhan dalam kehidupan umat manusia. Oleh karena itu, paham ini melahirkan

konsep “negara agama” atau agama resmi dan dijadikannya agama resmi tersebut sebagai hukum positif. Konsep negara teokrasi ini sama dengan paradigma integralistik, yaitu paham yang beranggapan bahwa agama dan negara merupakan suatu kesatuan yang tidak dapat dipisahkan. RI Bukan Sekuler

Pada tataran lain, Indonesia juga tidak menganut negara sekuler yang mendisparitas agama atas negara dan memisahkan secara diametrik antara agama dan negara. Paham ini melahirkan konsep agama dan negara merupakan dua entitas yang berbeda dan satu sama lain memiliki wilayah garap­ an masing-masing, sehingga keberadaannya harus dipisahkan dan tidak boleh satu sama lain melakukan intervensi. Namun, relasi antara agama dan negara di Indonesia dikemas secara sinergis, bukan dikotomis yang memisahkan antara keduanya. Agama dan negara merupakan entitas yang berbeda dan keduanya dipahami saling membutuhkan secara timbal balik. Agama membutuhkan negara sebagai instrumen dalam melestarikan dan mengembangkan agama, sebaliknya negara juga membutuhkan agama karena agama juga membantu negara dalam pembinaan

pesantren dalam jumlah yang lebih banyak, tanpa rasa takut tersisihkan oleh kemajuan pendidikan persekolahan. Oleh sebab itu, untuk mewujudkan itu semua, tepat apa yang pernah disampaikan mantan Menteri Agama Maftuh Basyuni. Ia menyatakan perlu adanya pengembangan pesantren yang termaktub dalam Trilogi Pengembangan Pesantren. Pertama, lembaga keagamaan yang mengajarkan ilmu-ilmu agama (tafaquh fi al din) dan nilai-nilai Islam yang melahirkan kader-kader ulama dan pemuka masa depan. Kedua, pesantren sebagai lembaga pendidikan dalam pengembangan ilmu dan teknologi, ekonomi, serta budaya yang melahirkan sumber daya manusia produktif menguasai iptek, serta memiliki kepekaan sosial dalam mengatasi persoalan masyarakat. Ketiga, pesantren sebagai lembaga sosial yang menjaga harmoni masyarakat, melakukan kontrol sosial, dan sebagai pusat perubahan sosial yang pada gi­ lirannya menumbuhkan penguatan masyarakat. Selain itu, pesantren sebagai salah satu pilar bangsa perlu selalu ditingkatkan.

moral, etika, dan spiritualiatas. Pemaham­ an seperti ini disebut dengan “paradigma simbiotik” (Hasyim Muzadi: 2006). Dalam konteks keindonesiaan paradigma simbiotik ini, kedudukan hukum Islam menempati posisi strategis sebagai sumber legiitmasi untuk menegakkannya dalam porsi yang proporsional. Bukan dengan formalisasi-legalistik melalui institusi negara sebagaimana disampaikan oleh Habib Riziq Shihab, ketua Front Pembela Islam (A. Rahmat Rosya, 2006:20). Dengan demikian, sistem hukum Indonesia adalah sistem hukum yang bukan berdasar pada agama tertentu, tetapi memberi tempat kepada agama-agama yang dianut oleh rakyat untuk menjadi sumber hukum atau memberi bahan hukum ter­ hadap produk hukum nasional. Hukum agama sebagai sumber hukum di sini diartikan sebagai sumber hukum materiel (sumber bahan hukum), bukan harus menjadi sumber hukum formal (dalam bentuk tertentu) menurut peraturan perundang-undangan. Dalam konteks inilah Islam sebagai agama yang dipeluk oleh mayoritas penduduk Indonesia memiliki prospek dalam pembangunan hukum nasional, karena secara kultural, yuridis, filosofis, maupun sosiologis memiliki argumentasi yang sangat kuat.

Kualitas dan Citra

Kita mengetahui ponpes adalah jenis lembaga pendidikan khas Islam dan khas Indonesia. Jumlahnya mencapai ribuan, khususnya di Pulau Jawa. Mengingat eksistensinya yang khas itu, ponpes berkewajiban meningkatkan kualitas dan citranya di mata masyarakat. Banyak keluarga muslim di Indonesia justru memilih menyekolahkan putra-putri mereka ke ponpes. Hal itu karena sejumlah kelebihan yang dimiliki pesantren, baik metodologi pendidikannya maupun materi disiplin ilmu yang diajarkannya. Melalui pondok pesantren, diharapkan para santri benar-benar memiliki ilmu-ilmu keislaman secara mendasar, utuh, berkualitas, dan dapat mengamalkannya di sepanjang kehidupannya setelah meninggalkan pondok di kemudian hari. Dalam kenyataannya, ponpes telah menjadi kiblat pendidikan Islam di Indonesia. Apabila orang menyebut pondok pesantren, terbayangkan para santri yang berperilaku baik dan taat menjalankan perintah agama, bersih penampilannya, dan cerdas dalam pemikirannya. Wallahualam. n

±

Akuntabilitas Publik

Penerapan atau positivisme hukum Islam dalam sistem hukum nasional setidaknya melalui dua langkah, yaitu proses demokrasi dan prolegnas (akademisi), bukan indoktrinasi. Dalam proses demokrasi ada musyawarah mufakat yang kemudian dituangkan dalam proleganas (progam legislasi nasional). Selanjutnya, untuk menjadi hukum positif diperlukan kajian mendalam melalui naskah akademik karena menyangkut tinjauan dari berbagai macam aspek, baik sosiologis, politis, ekonomis, dan filosofis. Hal ini sebagaimana diatur dalam UU No. 10 Tahun 2004 sebagaimana sudah diubah menjadi UU No. 12 Tahun 2011 tentang Pembentukan Peraturan Perundang-undangan. Seiring dengan berjalannya waktu, ada beberapa norma-norma hukum Islam yang sudah menjadi hukum positif. Norma hukum Islam yang bisa menjadi hukum positif adalah apabila berkaitan dengan akuntabilitas publik atau tanggung jawab publik, seperti undang-undang tentang zakat, wakaf, haji, peradilan agama, bank syariah, dan kompilasi hukum Islam (KHI), bukan undang-undang tentang wajib berpakaian secara islami dan yang berhubungan dengan ibadah maudhoh (hubungan langsung dengan Sang Khalik) seperti salat dan puasa. n

±

Beranikah KPK Mengusut Tiga Kasus Besar? Marwan Mas

Guru Besar Ilmu Hukum Universitas 45, Makassar

S

ETELAH hampir empat tahun skandal cek pelawat hanya menjerat para pe­ nerima suap, KPK menetapkan tersangka baru. Miranda Swaray Goeltom, mantan deputi senior Bank Indonesia, ditetapkan sebagai tersangka karena diduga membantu atau turut serta memfasilitasi Nunun Nurbaeti melakukan tindak pidana korupsi memberikan cek perjalanan kepada sejumlah anggota DPR periode 1999—2004. Meskipun lamban, Ketua KPK Abraham Samad mulai membuktikan janji membongkar kasus-kasus besar. Tetapi, tetap saja ada yang belum puas. Publik berharap langkah serupa seharusnya juga diterapkan terhadap kasus Bank Century senilai Rp6,7 triliun, kasus mafia anggaran DPR, dan kasus wisma atlet yang hanya berpusar pada Nazaruddin dan pemberi-penerima suap yang tertangkap tangan. KPK masih dicurigai terbelenggu oleh kekuatan politik dan

kekuasaan sehingga semua nama yang disebut Nazaruddin, kesaksian Mindo Rosa Manulang, dan Yulianis belum berani disentuh. Paling tidak, ketiga kasus besar tersebut menjadi barometer keberhasilan KPK.

Ada Perpecahan?

Dalam kasus wisma atlet, Media Indonesia (27-1) memberitakan bahwa menurut sebuah sumber, Abraham sempat mau meneken surat penetapan tersangka dan perintah penangkapan Anas Urbaning­ rum dan Andi Mallarangeng pada Senin (23-1). Akan tetapi, langkah Abraham ditentang Wakil Ketua KPK Busyro Muqoddas dan Bambang Widjojanto. Itulah sebabnya Abraham sempat memukul meja, meskipun Abraham menepis isu perpecahan internal pemimpin KPK. Aroma perpecahan itu juga tercium sampai Senayan, seperti diungkap anggota DPR asal Sulawesi Selatan dari Hanura, Akbar Faisal. Apabila berita ini benar, tentu sangat disayangkan, sebab KPK jilid III yang masih seumur jagung (satu bulan lebih setelah dilantik)

sudah bersilang pendapat dalam kasus strategis. Paling tidak ada dua aspek yang perlu dicermati. Pertama, beda persepsi soal pe­ netapan tersangka boleh jadi ka­ rena memang masih lemah terkait dengan bukti permulaan yang cukup. Misalnya, Abraham mungkin saja menilai peningkatan proses penyelidikan ke penyidikan tidak harus terbelenggu pada bukti permulaaan yang cukup. Sebab, dalam tahap penyidikan bisa dilakukan upaya paksa untuk membongkar dan mencari alat bukti tambahan. Boleh jadi Busyro dan Bambang ingin aman dari aspek alat bukti, barulah ditingkatkan ke penyidikan, apalagi KPK dilarang menghentikan penyidikan dan penuntutan. Mungkin Abraham ingin membuktikan bahwa langkah berani dan progresif perlu dilakukan karena dalam tahap penyidikan, penyidik bisa melakukan upaya paksa untuk mencari dan melengkapi alat bukti yang diperoleh saat penyelidikan. Ini merupakan langkah “luar biasa” untuk mempercepat membongkar korupsi sebagai kejahatan luar biasa. Kedua, boleh jadi juga sebagai

peringatan bagi Abraham bahwa KPK merupakan kepemimpinan kolektif-kolegial. Publik tentu masih ingat janji Abraham saat uji kelayak­ an dan kepatutan di DPR yang begitu berani menebar tekad akan pulang kampung (mengundurkan diri) jika dalam setahun tidak mampu berbuat banyak. Malah Abraham menyatakan tidak akan banyak komentar, karena yang dibutuhkan adalah bekerja, bukan ngomong di media massa tanpa bukti. Paling tidak, ini menyudutkan Busyro yang saat itu ketua KPK dan sering disorot DPR lantaran terlalu banyak ngomong di media massa. Uji Nyali

Banyak pihak dan pengamat pesimistis kasus Bank Century bisa dibongkar tuntas oleh KPK. Sebab, untuk mengungkapnya butuh nyali besar dan profesionalitas lantaran sudah ditutup rapat oleh yang merasa dirugikan. Berbagai manuver untuk me­ ngalihkan perhatian dari kasus Century merupakan uji nyali bagi pimpinan KPK. Kita berharap KPK tetap fokus, dan sebetulnya

penetapan tersangka dari kalangan pejabat dan elite partai politik pada kasus wisma atlet bisa dijadikan ukuran “keberanian dan kekompakan” pimpinan KPK. Jika KPK berhasil menata integritas dan keberaniannya, rakyat termasuk DPR akan terus mendukung dan menjaga keselamatan KPK. Yang paling dikhawatirkan jika KPK terjangkit pada ke­ simpulan “teori sibernetik” dari Talcott Parsons, bahwa hukum dalam realitasnya tidak pernah otonom lantaran dipengaruhi aspek nonhukum (politik, ekonomi, sosial, dan budaya) sehingga kasus korupsi besar terbengkalai. Mumpung masih baru, KPK jilid III ini harus dijaga dan dibentengi dari kemungkinan pengaruh dan tekanan tersebut, sebab yang akan dihadapi adalah orang berduit, berkuasa, dan punya pendukung. Meskipun lambat, langkah KPK harus pasti dalam membongkar tiga kasus besar, yakni kasus Century, kasus wisma atlet, dan kasus mafia anggaran DPR, agar rakyat tetap respek dan Abraham tak harus pulang kampung. n

Pemimpin Umum: Bambang Eka Wijaya. Wakil Pemimpin Umum: Djadjat Sudradjat. Pemimpin Redaksi: Sabam Sinaga. Wakil Pemimpin Redaksi: Heri Wardoyo. Pemimpin Perusahaan: Prianto A. Suryono. Kepala Divisi Percetakan: Kresna Murti. Dewan Redaksi Media Group: Elman Saragih (Ketua), Ana Widjaya, Andy F. Noya, Bambang Eka Wijaya, Djadjat Sudradjat, Djafar H. Assegaff, Laurens Tato, Lestari Moerdijat, Rahni Lowhur Schad, Saur M. Hutabarat. Sugeng Suparwoto, Suryopratomo, Toeti Adhitama. Redaktur Pelaksana: Iskandar Zulkarnain, Iskak Susanto. Sekretaris Redaksi: M. Natsir. Redaktur: Alhuda Muhajirin, Sri Agustina, Amiruddin Sormin, Wiwik Hastuti, Heru Zulkarnain, Zulkarnain Zubairi, Hesma Eryani, Sudarmono, Trihadi Joko, Umar Bakti, D. Widodo. Asisten Redaktur: Aris Susanto, Muharam Chandra Lugina, Musta’an, Kristianto, Nova Lidarni, Syaifulloh, Lukman Hakim. Liputan Bandar Lampung: Sri Wahyuni, Rinda Mulyani, Vera Aglisa, Sony Elwina Asrap, Zainuddin. Biro Lampung Utara: Buchairi Aidi (Kabiro), Ruhiman, Hari Supriyono. Lampung Barat: Henri Rosadi (Plt. Kabiro), Eliyah. Way Kanan: Yoel Lukasim (Kabiro), , Mat Saleh. Lampung Tengah: Ikhwanuddin (Kabiro), Andika Suhendra (Wakabiro), M. Lutfi, Agus Hermanto. Metro/Lampung Timur: Sudirman (Kabiro), Djoni Hartawan Jaya (Wakabiro), Chairuddin (Wakabiro), Agus Chandra, Eddy Ribut Herwanto, Suprayogi. Tulangbawang: Muhammad Guntur Taruna (Kabiro), Juan Santoso Situmeang. Tanggamus: Mif Sulaiman (Kabiro), Sudiono, Sayuti, Widodo. Lampung Selatan: Herwansyah (Plt. Kabiro), Aan Kridolaksono, Usdiman Genti. Pesawaran: Meza Swastika. Desain Grafis: DP. Raharjo, Sugeng Riyadi, Sumaryono, Sugito, Malianingsih, Ridwansyah, David Jackson, Djadi Satmiko, Ferial, Nanang B, Nurul Fahmi. Penerbit: PT Masa Kini Mandiri. SIUPP: SK Menpen RI No.150/Menpen/SIUPP/A.7/1986 15 April 1986. Harga: Eceran per eksemplar Rp3.000 Langganan per bulan Rp75.000 (luar kota + ongkos kirim). Account Executive Iklan: Oki Haray, Merry Destaria, Shiera Maqhruf, Mardlian Shah, Ferawati. Manajer Keuangan dan Akunting: Rosmawati Harahap. Manajer Sirkulasi: Indra Sutaryoto. Alamat Redaksi dan Pemasaran: Jl. Soekarno Hatta No.108, Rajabasa, Bandar Lampung, Telp: (0721) 783693 (hunting), 773888 (redaksi). Faks: (0721) 783578 (redaksi), 783598 (usaha). http://www.lampungpost.com e-mail: redaksi@lampungpost.co.id redaksilampost@yahoo.com. Kantor Pembantu Sirkulasi dan Iklan: Jl. A.Yani No.7 Bandar Lampung, Telp: (0721) 255149, 264074. Jakarta: Gedung Media Indonesia, Kompleks Delta Kedoya, Jl. Pilar Raya Kav. A-D, Kedoya Selatan, Kebon Jeruk, Jakarta Barat. Telp: (021) 5812088 (hunting), 5812107, Faks: (021) 5812113. Kalianda: Jl. Sanggar Pramuka No. 9, Kalianda Telp/Fax: (0727) 322724. Pringsewu: Jl. Ki Hajar Dewantara No.1093, Telp/Fax: (0729) 22900. Kotaagung: Jl. Ir. H. Juanda, Telp/Fax: (0722) 21708. Metro: Jl. Imam Bonjol No.1, Telp/Fax: (0725) 47275. Menggala: Jl. Gunung Sakti No.271 Telp/Fax: (0726) 21305. Kotabumi: Jl. Pemasyarakatan Telp/Fax: (0724) 26290. Liwa: Jl. Raden Intan No. 69. Telp/Fax: (0728) 21281. Percetakan: PT Masa Kini Mandiri, Jl. Soekarno - Hatta No. 108, Rajabasa, Bandar Lampung Isi di Luar Tanggung Jawab Percetakan

±

CMYK

±

±


CMYK

±

CMYK

±

Suara Pembaca

jumat, 3 fEBRUARI 2012 lampung post

±

I 13

Lampung Post menerima kiriman tulisan berupa opini orisinal dan tidak dikirim ke media lain, tak lebih dari 5.000 karakter. Kirim via e-mail ke redaksi@lampungpost.co.id atau redaksilampost@yahoo. com. Kami mengutamakan tulisan yang mengkaji fenomena aktual di lingkungan masyarakat Lampung. Pengiriman surat pembaca via e-mail harus dilengkapi alamat lengkap dan nomor telepon.

±

±

Minimarket Bodong AKHIR-akhir ini sering kita mendengar pemberitaan tentang perampokan minimarket yang terjadi di kota-kota besar. Minimarket menjadi makanan empuk para perampok yang ditengarai keba­ nyakan adalah perampok pemula. Hal tersebut terlihat dari banyaknya aksi perampokan yang tertangkap oleh CCTV di dalam minimarket, sehingga kita dapat dengan jelas melihat pelaku dan cara mereka melakukan aksi perampokan. Berbagai aksi perampokan ini meresahkan masyarakat karena keberanian para pelaku. Perampokan minimarket tak melihat waktu. Mereka berani menodongkan senjata api ke arah karyawan minimarket. Sama halnya dengan minimarket yang menjamur di berbagai kota, perampokan minimarket pun seperti menjamur, terjadi berulang-ulang. Sesungguhnya dari mana akar penyebab maraknya perampokan minimarket yang terus berulang? Sudah kita ketahui bersama bahwa legalitas

pendirian minimarket di beberapa daerah kini sangat mudah. Tak semua daerah memang, seperti Solo yang menolak banyak pengajuan izin usaha minimarket. Izin usaha bisa diperoleh lewat mafia perizinan di pemerintah daerah ataupun back-up dari anggota Dewan setempat. Oleh sebab itu, tak heran bila jarak minimarket satu dan lainnya tak sampai 1 km. Jangan kaget pula apabila menemukan minimarket bodong yang sudah berope­rasi walaupun izin belum turun. Padahal, sesuai dengan Peraturan Menteri Perdagangan No. 53 Tahun 2008 dan Peraturan Presiden No. 112 Tahun 2008 tentang Pedoman Penataan dan Pembinaan Pasar Tradisional, Pusat Perbelanjaan, dan Toko Modern, perizinan pendirian miniarket tidaklah semudah dan secepat yang terjadi saat ini. Disebutkan dalam salah satu butirnya, permintaan izin usaha toko modern (IUTM) untuk minimarket wajib dileng-

kapi berkas studi kelayakan termasuk analisis mengenai dampak lingkungan. Terutama aspek sosial-budaya dan dampaknya bagi pelaku perdagangan eceran setempat. Membuat berkas tersebut tidak seperti menulis karangan cerita, pelaku usaha harus terjun langsung ke masyarakat dan menyambangi pihak yang bertanggung jawab di sana (kelurahan, RT, dan RW) guna mendapatkan analisis kualitatif dan kuantitatif sesuai relita. Apakah para pelaku usaha melakukan semua itu? Nyata-nyatanya tidak. Sebab itu, kita dapat menyimpulkan akar permasalahan berawal dari pelaku usaha yang tak mengindahkan aturan dalam pendirian usaha minimarket, sehingga memunculkan hal-hal penyebab terjadinya perampokan. Pertama, faktor eksternal. Minimarket tak dihiraukan keberadaan dan pengamanannya oleh “tetangga” (baca: pedagang eceran/masyarakat) mereka. Te­ tangga minimarket acuh dan tak respek terhadap kondisi keseharian minimarket.

Bahkan, bisa pula cemburu merasa dirugikan sehingga bisa saja merakalah yang melancarkan aksi tersebut. Kedua, faktor internal. Minimarket tak dilengkapi sistem keamanan pribadi, karena pelaku usaha dari awal hanya berorientasi terhadap keuntungan usaha, sehingga mengabaikan sistem manajemen perusahaan termasuk keamanan sekalipun hanya minimarket. Eko Wardaya Wakil Ketua KAMMI Bogor

Mengurai Benang Kusut

INDONESIA dikenal sebagai negara yang kaya raya. Namun, berbagai potensi sember daya alam dan mineral yang dimiliki belum dapat menyejahterakan masyarakat Indonesia sesuai amanat UUD 1945. Potensi itu tersebar di bumi Nusantara, antara lain berupa minyak bumi, batu bara, panas bumi, timah putih, emas, dan gas bumi. Tidak hanya itu, kami lihat juga sumber daya alam yang terhampar luas

milik Indonesia baik pesona laut, wisata bawah laut, wisata pantai, berbagai pesona flora dan fauna, pesona darat, dan terhamparnya tanaman rempah-rempah yang beraneka ragam sehingga memberi nilai tersendiri. Ironis memang, bangsa yang kaya raya namun masyarakatnya belum sejahtera. Terabaikan hak-hak mereka lantaran dibodohi kebijakan pemerintah yang sepihak. Pemerintah lebih mendahulukan kepentingan pemilik modal, sehingga semakin memperjelas kesenjangan sosial di masyarakat. Tidak berlebihan jika berbagai peristiwa akhir-akhir ini di berbagai daerah kami sebut sebagai akumulasi kekecewaan rakyat. Hak-hak mereka terabaikan dan terpinggirkan. Mungkin benar sebuah ujaran menyebutkan “tidak ada asap, jika tak ada api”. Kesenjangan sosial ini semakin me­ nimbulkan sikap pesimistis dan miris ketika kami melihat realita begitu mudahnya hukum di negeri ini dapat dipermainkan oknum penegak hukum­ nya sendiri. Penegakan hukum pun

terkesan tebang pilih. Ketika berhadapan dengan masyarakat kecil, hukum begitu menakutkan. Namun, ketika berhadapan pihak penguasa dan mereka memiliki uang berlimpah, hukum terasa tumpul dan tidak berdaya. Walaupun begitu, kami harus tetap optimistis dan percaya. Masih ada yang bekerja untuk Indonesia. Saya yakin masih ada pemimpin, birokrat, pe­ngusaha, tokoh, dan para pemuda yang mengawal dan mendukung cita-cita para pendahulu negeri ini. “Bangsaku rakyatku semuanya Bangunlah jiwanya, Bangunlah badanya Untuk Indonesia raya” (W.R. Supratman) Oleh karena itu, mari kita bangun kembali kesadaran yang utuh dan tanggung jawab tinggi. Mulai dari hal-hal kecil dalam diri sendiri dan mulai dari sekarang untuk Indonesia yang lebih baik. Roni Efendi Ketua KAMMI Komisariat Zapa

Kami membuka ruang keluhan, harapan, kritik, dan saran terhadap pelayanan umum, fasilitas publik, masalah sosial, atau kebijakan pemerintah dalam rubrik suara pembaca. Tanggapan Anda dapat dikirim via short message service (SMS) ke nomor 0815-405-9000 disertai nama dan alamat lengkap. Redaksi.

Proyek Jalan di Kelumbayan Bermasalah

±

Tanggapan PDAM Way Rilau

Yth. Kadis PU Tanggamus, mo­ hon ditinjau proyek jalan lingkar Pekon Paku, Kecamatan Kelum­ bayan. Proyek itu asal jadi. Pe­ nyelesaiannya bulan Desember kemarin, tapi sekarang sudah hancur. Pemborong jalan itu su­ dah melakukan kesalahan dalam melaksanakan paket pekerjaan tersebut. 081929994142

Terima kasih atas informasi pem­ baca dalam rubrik SMS Interaktif di Lampung Post edisi 31 Januari 2012. Gangguan aliran PDAM Gang Kenanga 2 karena ada perbaikan gear box Palapa selama empat hari. Sekarang sudah baik dan hasil cek lapangan Gang Kenanga 2 sudah normal. Kabag HBL PDAM Way Rilau Adnan Heri 085269027218

Prostitusi Terselubung di Lamtim

Judi Merebak di Simpangpematang

Yth. Kapolres Lampung Timur, di Desa Purwosari, Kecamatan Batanghari Nuban, Lamtim, dekat masjid 30 meter, ada tempat prostitusi terselubung yang selalu ramai. Abu Amniah 085768740801

Yth. Kapolsek Simpangpematang, tolong diberi peringatan kepada penjual togel dan para pemain judi kartu di depan Pasar Baru, Simpangpematang, karena sangat meresahkan warga sekitar. Dela 081369603520

Honorer Sejak 1996 Belum Diangkat PNS Yth. Bupati/Wakil Bupati, kami mo­ hon kebijakannya, saya honorer di SDN 2 Negeriagung, Kecamatan Selagailingga, Kabupaten Lam­ pung Tengah, sejak 12 Juli 1996 belum ada pengangkatan jadi CPNS. Mohon perhatiannya. 085357881444

Portal Rusak di Tanjungkari Rusak

Yth. Dinas PU Lampung Timur, portal baru yang dibangun di de­ pan Pasar Tanjungkari, Lampung Timur, sudah rusak dan dikhawa­ tirkan menimpa pengguna jalan, terlebih kini musim hujan. Hal ini sangat berbahaya dan mohon ditindaklanjuti. Terima kasih. Rian Oktavianto Ikam Lamtim 085764638952

Jalan di Desa Negararatu Hancur

Yth. Bupati Lampung Utara dan Gubernur Lampung, tolong per­ baikan jalan di sepanjang jalan raya, mulai dari Desa Negararatu sampai Desa Kalicinta. Jalannya rusak parah bila hujan seperti adonan dan bila panas berdebu hitam sekali karena sangat tebal. Mohon perbaikan jalannya. Atas perhatiannya, terima kasih. Dian Azmiyati Ketapang, Sungkai Selatan 08527915912

Jalan Sambung Way Galih Rusak Parah Yth. Bapak Bupati Lampung Sela­ tan, jalan sambung antara Desa Way Galih dan Sukanegara, Ke­ camatan Tanjungbintang, rusak parah dan tidak bisa dilewati ken­ daraan. Kasihan warga Sukanegara

yang akan ke Way Galih. Teguh Way Galih, 081279207478

Perbaiki Jalan ke Ulubelu

Mohon kepada Pemkab Tang­ gamus untuk memperhatikan jalan ke wilayah Ulubelu. Ruas jalan mengalami kerusakan parah karena dilalui kendaraan yang membawa alat berat untuk ke­ pentingan proyek. Pada dasarnya semua itu untuk kepentingan ne­ gara, tapi dampaknya merugikan masyarakat karena menimbulkan kerusakan jalan dan tak kunjung diperbaiki. Terima kasih. Aprie , 087805240411

Jangan Campuri Urusan Masyarakat Kecil

Yth. Bapak Wali Kota Bandar Lam­ pung yang kami banggakan, kami keberatan atas langkah/cara cam­

pur tangan Bapak ke Pemerintahan Kota untuk mencampuri urusan masyarakat kecil, sehingga mem­ buat situasi tidak sehat. Mohon ditindaklanjuti Bapak Wali Kota. 085768182643

Tuntaskan Ganti Rugi Jalinpatim

Mohon kiranya kepada Pemprov Lampung untuk memperbaiki ja­ linpantim, khususnya Desa Jepara. Permasalahan ganti ruginya cepat diselesaikan dan jangan disim­ pangkan agar semua masalah yang katanya kriminal bisa cepat selesai. Yogi Jeparalama, 085369697610

Lulusan SD Jadi Kepala Pekon

Yth. Bupati Tanggamus, coba renung­ kan, Bapak mengharapkan Tang­ gamus menjadi daerah maju, tapi mengesahkan perangkat pekon yang

tak layak (ijazah SD dan tak sekolah), padahal yang lulusan SMA banyak. Warga Pekon Sinarmancak Pulaupanggung 085269930457

Kasus Anggota DPRD Lampura Macet

Oknum politisi Gerindra yang juga anggota DPRD Lampung Utara diduga menggunakan ijazah palsu. Polisi berani menangkap dan me­ nahannya selama 3 hari jelas karena sudah ada bukti yang cukup. Tetapi, kenapa ditahan luar lalu sudah 3 bulan tidak disidang? Malah oknum tersebut masih bekerja. Seharusnya tetap ditahan dan gajinya selama menjadi anggota DPRD dikemba­ likan kepada negara. Sahril Jalan Pahlawan, Kompi Lama Tanjungaman, Kotabumi 085357410094

±

±

±

±

CMYK

±

CMYK

±


±

CMYK

JUMAT, 3 FEBRUari 2012 lampung post

±

Pariwara

CMYK

±

I 14

±

±

±

±

±

±

±

CMYK

±

CMYK

±


± ±

jumat, 3 februARI 2012 lampung post

LINTAS Fakultas Dakwah Gelar Semiloka

± ±

± ±

CMYK CMYK

BANDAR LAMPUNG—Fakultas Dakwah IAIN Raden Intan Lampung mengadakan semiloka pendidikan kewirausahaan di fakultas tersebut bertema Dengan semiloka kewirausahaan kita menggali potensi berwirausaha di kampus setempat, Kamis (2-2). Seminar menghadirkan narasumber Anuar Sanusi dan dihadiri Dekan Fakultas Dakwah Ahlami yang sekaligus membuka acara. Tujuan acara ini, menurut Subhan Arif selaku panitia yang juga dosen di Fakultas Dakwah, untuk memberikan wawasan berwirausaha mahasiswa sehingga mereka tak hanya melulu berorientasi menjadi PNS. Spirit kewirausahaan sudah ada sejak zaman Nabi Muhammad saw. Dengan diadakannya semiloka ini kami berharap para dosen tak hanya memberikan materi kewirausahaan secara teori, tapi juga praktek, kata dia. Mahasiswa juga diharapkan bisa membuat rencana bisnis, ide peluang bisnis, dam pembentukan organisasi baru dalam mengembangkan usaha. (*/S-2)

CMYK CMYK

Pendidikan

I 15

RSP Gandeng Universitas Kentucky BANDAR LAMPUNG (Lampost): Universitas Lampung

Gemar Membaca

(Unila) menjalin kerja sama dengan University of Kentucky, Amerika Serikat, dalam persiapan berdirinya Rumah Sakit Pendidikan (RSP) Unila.

Evaluasi BOS lewat Telekonferensi

JAKARTA—Wakil Presiden Boediono menggelar telekonferensi dalam rapat komite pendidikan yang diselenggarakan di Istana Wapres, Jakarta, Rabu (1-2), guna mengevaluasi penyaluran dana bantuan operasional sekolah (BOS) triwulan pertama 2012. Wapres didampingi Menteri Pendidikan dan Kebudayaan M. Nuh, Menteri Agama Suryadharma Ali, Menteri Keuangan Agus Martowardojo, Wakil Menteri Perencanaan Pembangunan Nasional Lukita Dinarsyah Tuwo, Ketua Unit Kerja Presiden Bidang Pengawasan dan Pengendalian Pemba­ ngunan Kuntoro Mangkusubroto, dan staf-staf pejabat bersangkutan. Sedangkan tujuh para pejabat provinsi yang turut serta telekonferensi, yaitu Gubernur Yogyakarta Sultan Hamengkubuwono X, Gubernur Nusa Tenggara Barat Zainul Majdi, Gubernur Sumatera Barat Irwan Prayitno, Gubernur Papua Barat Octovianus Atururi, Gubernur Sulawesi Tengah Longki Djanggola, Wakil Gubernur Nangroe Aceh Darussalam Muhammad Nazar, dan Wakil Gunbernur Kalimanatan Barat Christiandy Sanjaya. Wapres mengatakan akan sering melakukan teknologi telekonfe­ rensi untuk bertatap muka dengan daerah sehingga lebih mendekat­kan pusat dan daerah. “Ini adalah teknologi yang mungkin kita pakai lebih sering, untuk menghemat biaya perjalanan dan lebih efektif. Saya kira ini akan semakin mendekatkan pusat dan daerah,” kata Wapres. (ANT/S-2)

Kretivitas Seni n LAMPUNG POST/MG3

Seorang siswa SD memilah buku di perpustakaan sekolah di Pesawaran, beberapa waktu lalu. Kegiatan gemar membaca harus ditanamkan sejak dini karena kebiasaan membaca ini mulai luntur dengan maraknya tayangan televisi dan media elektronik lainnya.

UJIAN NASIONAL

MKKS SMP Laksanakan LUN Bersama

± ±

n LAMPUNG POST/HENDRIVAN GUMAY

Dua orang anak sedang dibimbing melukis di Pasar Seni Enggal, Bandar Lampung, Kamis (2-2). Mendidik anak-anak usia dini dapat menumbuhkan minat dan kreativitas anak dalam bidang seni.

SUMBANGAN PENDIDIKAN

SPP Tunggal Tak Cocok di PTS

± ±

BANDARLAMPUNG(Lampost): Rencana Kementerian Pendidikan dan Kebudayaan (Kemendikbud) menerapkan sumbangan pembangunan pendidikan (SPP) tunggal bagi perguruan tinggi di Indonesia dinilai tidak cocok jika diberlakukan pada perguruan tinggi swasta (PTS). Hal ini dikatakan Ketua Perguruan Tinggi Teknokrat Bandar Lampung Nasrullah Yusuf, Kamis (2-2), karena ia berpenda­pat operasional PTS berbeda-beda sesuai besar-kecil dan kebutuhan ma­ sing-masing. Menurutnya, sistem SPP tunggal tersebut hanya cocok diberlakukan di perguruan tinggi negeri (PTN) karena bisa mendapat subsidi dari pemerintah. PTS umumnya mengandalkan dana dari yayasan. Ia berpendapat sistem pembayaran setiap semester seperti di perguruan tinggi yang dipimpinnya sebenarnya sudah memudahkan mahasiswa dan orang tua. “Setelah membayar sekali tiap

± ±

semester, tidak ada pungutan ap-apa lagi seperti biaya SKS dan biaya ujian,” kata dia. Sementara itu, Rektor Universitas Bandar Lampung (UBL) Yusuf S. Barusman mengatakan kampusnya sudah memberlakukan pembayaran sekali tiap semester sejak 4 tahun lalu. Mekanisme ini sudah lama digunakan oleh perguruan tinggi di luar negeri. Menurutnya, tujuan pemberlakuan sistem ini adalah untuk memberikan kesempatan bagi orang tua mahasiswa menghitung dan mengetahui besaran biaya yang dibutuhkan sampai anaknya lulus. “Orang tua bisa memiliki planning yang tepat terhadap biaya kuliah anaknya,” kata dia. Rektor Universitas Malahayati Bandar Lampung M. Kadafi mengatakan sistem pembayaran sekali tiap semester ini dapat menghindari berbagai pungutan tiba-tiba yang biasa­ nya cukup merepotkan orang tua mahasiswa. (MG4/S-2)

CMYK CMYK

± ±

BANDAR LAMPUNG (Lampost): Menghahadapi ujian nasional (UN), mulai pekan depan Musyawarah Kerja Kepala Sekolah (MKKS) Sekolah Menengah Pertama (SMP) Se-Bandar Lampung menggelar latihan ujian nasional (LUN). “MKKS SMP akan memfasilitasi penyelenggaraan LUN sebanyak dua kali yakni pada 6 Februari dan 10 Maret,” kata Ketua MKKS SMP Haryanto di ruang kerjanya, Kamis (2-2). Kepala SMPN 1 Bandar Lampung ini mengatakan kini terdapat 107 SMP di Bandar Lampung dengan perincian 31 sekolah ne­g eri dan 76 sekolah swasta dengan jumlah total siswa SMP

negeri/swasta mencapai 13.226 siswa yang siap mengikuti LUN. “LUN ini bukan bagian dari kurikulum, sehingga tidak bersifat wajib untuk diikuti oleh setiap sekolah. Kami MKKS SMP hanya berupaya memfasilitasi terselenggaranya kegiatan ini. Ikuttidaknya itu keputusan masingmasing sekolah,” ujarnya. Haryanto mengatakan soal LUN tahun ini akan dibuat sesuai dengan standar kompetensi lulus­an (SKL) yang telah ditentukan Pemerintah Pusat. Soal akan disusun oleh tim pengembang soal LUN dari setiap musyawarah guru mata pelajaran (MGMP) yang diujikan dalam UN. “UN tahun ini tidak ada pe-

rubahan dan perbedaan dari UN tahun sebelumnya, tetap dilakukan dengan mengujikan empat mata pelajaran yakni Bahasa Indonesia, Matematika, Bahasa Inggris, dan Ilmu Pengetahuan Alam,” kata dia. Sebelumnya, Sekretaris MKKS SMA Se-Bandar Lampung Berchah Pitoewas mengatakan SMA negeri dan swasta se-Bandar Lampung juga akan melakukan LUN bersama. Rencananya LUN SMA dilakukan akhir Februari ini. “Kami berencana menggelar latihan ujian nasional secara bersama-sama pada 27, 28, 29 Februari mendatang yang akan diikuti 17 SMA negeri dan sekitar 38 SMA swasta,” kata Kepala SMA YP Unila tersebut. (MG1/S-2)

Rektor Unila Sugeng P. Harianto, Kamis (2-2), menjelaskan kerja sama tersebut dalam bentuk pengadaan peralatan rumah sakit karena RSP Unila nantinya mengedepankan pelayanan dan menjadi laboratorium pendidikan. “Kami sudah berdiskusi dengan pihak Universitas Kentucky, dan mereka siap untuk bekerja sama. Jika rumah sakit selesai, kita tinggal go saja,” kata dia. Hingga saat ini RSP Unila masih dalam proses pembangunan. Proses tahap awal penyiapan lahan sudah selesai dilakukan. Menurut Sugeng, seharusnya dokter di Provinsi Lampung berbeda dengan dokter di daerah lain. Lampung merupakan wilayah de­ ngan basis pertanian atau agroindustri. Maka dokter di Lampung, terutama dokter lulusan FK Unila, sebaiknya menjadi agromedicine. Maksudnya adalah dokter yang mengetahui dan menguasai berbagai penyakit yang biasanya timbul di daerah pertanian ataupun dari industri pertanian. Dengan demikian, para dokter Lampung sudah ahli dalam me­ ngobati penyakit-penyakit yang akan menjangkiti masyarakat Lampung. “Salah satu contoh penyakit di daerah agroindustri adalah flu burung. Kondisi kesehat­an dapat dijaga dengan mengenal kondisi daerahnya,” kata Rektor. Selain itu, RS Pendidikan Unila akan tetap bermitra dan bekerja sama dengan RSUDAM, terutama dalam penyediaan tenaga dokter spesialis. “Selama ini mahasiswa Fakultas Kedokteran (FK) Unila juga banyak menggunakan laboratorium RSUDAM,” kata Sugeng. RSUDAM dan RSP Unila akan banyak melakukan kerja sama dan melakukan subsidi silang. Terkait dengan pembangunan RSP Unila, dana tahap I sebesar Rp52 miliar dari APBN telah dikucurkan pada 2011 lalu. Kini Unila sedang menunggu dana anggaran untuk tahun 2012. Pihaknya mengajukan anggaran Rp200 miliar sebagai dana tahap II untuk pembangunan rumah sakit. Namun, besaran dana yang akan dikucurkan dan kapan waktu pengucurannya tergantung pada Kemen-

± ±

terian Pendidikan dan Kebudayaan. Sugeng mengestimasi dana yang dibutuhkan untuk pembangunan dan pengadaan seluruh infrastruktur rumah sakit ini Rp450 miliar. Unila merupakan salah satu dari

‘‘

Dokter lulusan FK Unila, sebaiknya menjadi agromedicine yang mengetahui berbagai penyakit yang biasanya timbul di daerah pertanian.

11 universitas yang mendapatkan hibah rumah sakit pendidikan dari Kemendikbud. Dana pembangunan diberikan secara bertahap pada setiap universitas penerima hibah. “Waktu pembangunan RSP di setiap universitas tidak sama, ada yang belum mulai, ada yang sedang membangun dan ada juga yang sudah hampir selesai,” kata Sugeng. Beberapa RSP yang sudah hampir selesai, yaitu di Universitas Brawijaya, Universitas Padjadjaran, Universitas Diponegoro, Universitas Indonesia, dan Universitas Mulawarman. Sedangkan yang belum mulai, yaitu di Universitas Jambi dan Universitas Jenderal Soedirman. Menurut Rektor, nantinya biaya pengobatan di RSP Unila tidak akan mahal karena mendapat hibah dari pemerintah. “Masyarakat tidak perlu khawatir berobat ke RS ini karena walaupun berfungsi sebagai laboratorium pendidikan, para mahasiswa FK akan menda­ pat pengawasan dan pendamping­ an dari dokter senior.” Manajemen RS ini ada di bawah Kemendikbud dan langsung di bawah rektor universitas, sama seperti RS pendidikan lain yang sudah berdiri lebih dulu, seperti di Universitas Hasanudin. Sementara untuk penerimaan mahasiswa FK Unila tahun ini sama seperti tahun 2011, yakni 150 orang. Dari jumlah itu, yang diterima pada jalur SNMPTN sebanyak 60%. (MG4/S-2)

± ±

KEBUDAYAAN

Runtutan Sejarah Budaya Lampung Dimulai BANDAR LAMPUNG (Lampost): Sejarah Paksi Pak Sekala Berak bersumber dari kebudayaan suku Tumi di Gunung Pesagi. Keempat paksi yang ada, yakni Buay Nyerupa, Buay Blunguh, Buay Bejalan, dan Buay Pernong, bersifat otonom dan independen, serta saling menghormati dan tidak saling menguasai antarsatu dan lainnya. Demikian kesimpulan dari seminar dan dialog Sejarah Budaya Lampung bertema Paksi Pak Sekala Berak, menguak jejak muasal dan menguntai sinergi mengawal adat budaya Lampung di kampus FKIP Unila, Kamis (2-2). Dalam seminar itu disimpulkan kebudayaan Paksi Pak Sekala Berak bermula dari kebudayan suku Tumi di Gunung Pesagi, tetapi teori membutuhkan kajian ilmiah yang lebih mendalam. Upaya menguak sejarah utuh Paksi Pak Sekala Berak mutlak dilakukan, dan upaya tersebut harus dilakukan secara objektif serta tidak menghilangkan runtutan sejarah secara utuh. “Sejarah ini harus ditulis secara utuh. Harus diakui asal muasal Paksi Pak Sekala Berak berasal dari suku Tumi yang telah ada terlebih dahulu dengan kebudayaan animisme dan dinamisme,” kata Anshori Djausal, pembicara dalam dialog tersebut. I Wayan Mustika sebagai salah satu peneliti yang intens

± ±

meriset Sekala Berak menuturkan menguak asal muasal sejarah masyarakat Lampung, termasuk sejarah Paksi Pak Sekala Berak, harus dilakukan secara utuh dan menyeluruh. Penulisan sejarah juga harus bernilai objektif, tidak menghi­ langkan unsur-unsur tertentu serta berpegang pada metode penulisan sejarah yang cermat dan akurat berdasarkan bukti-bukti dan referensi sejarah yang ada. Seminar ini dibuka langsung Rektor Universitas Lampung Sugeng P. Harianto dengan menghadirkan empat tokoh sebagai pembicara utama, yakni Salman Alfarsi dari Buay Nyerupa, Yanuar Fermansyah dari Buay Blunguh, Wirda D. Puspanegara dari Buay Bejalan, dan Erlina Rupaidah dari Buay Pernong. Dalam sambutannya, Rektor menyatakan miris rasanya jika kita yang lahir, hidup, tinggal, dan mencari naf kah di bumi Lampung tidak mengetahui sejarah asal usulnya daerahnya, serta tidak mengakui bahwa dia merupakan bagian dari masyarakat Lampung. Dialog juga menghadirkan Ali Imron selaku antropolog Unila, Hendri Susanto selaku sejarawan Unila, Abdul Sani selaku sosiolog Unila, dan I Wayan Mustika selaku peneliti kebudayaan yang telah menghabiskan tujuh tahun hidupnya untuk meriset kebudayaan masyarakat Lampung. (MG1/S-2)

CMYK CMYK

± ±

± ±


±

±

CMYK

Hiburan

jumat, 3 Februari 2012 lampung post

info FILM

Siapkan Rp26 M

SUTRADARA Gareth Evans sedang mempersiapkan sekuel film The Raid yang berjudul Berandal. Ia mengaku menyiapkan dana sekitar 3 juta dolar AS atau sekitar Rp26,9 miliar untuk film tersebut. Hal berdasarkan penuturan Gareth saat diwawancara Collider usai menghadiri pemutaran The Raid di Sundance Film Festival beberapa waktu lalu. Biaya produksi untuk Berandal ternyata lebih dari dua kali lipat biaya The Raid. “Untuk film pertama Saya, Saya ingin bermain-main dengan bagaimana melakukan adegan seni bela diri. Untuk film kedua, saya ingin memasukkan adegan tembak-menembak dan seni bela diri. Yang ketiga, untuk sekuel ini saya ingin membawa kejar-kejaran mobil. Jadi, kami memiliki adegan perkelahian keren di mana Anda masuk ke dalam mobil, berjuang melawan empat orang, seperti itu ngebut sepanjang perjalanan,” ujarnya. Sutradara kelahiran Wales itu selalu mengambil gambar secara digital karena menurutnya efektif untuk film bela diri. Biaya yang dikeluarkan akan sangat mahal jika menggunakan film karena Gareth mengambil banyak take. Dalam setiap adegan, Gareth tak pernah take kurang dari 10 atau 12 kali. Untuk syuting The Raid, sutradara yang memulai debutnya melalui film pendek Samurai Monogatari (2003) itu menggunakan Panasonic AF-100. Gareth juga membicarakan keterlibatannya dalam remake The Raid versi Hollywood yang dibuat Screen Gems. Ia akan bertindak sebagai produser eksekutif dan tetap menggunakan koreografer yang sama dalam pembuatan The Raid. (DTC/S-2)

PENYANYI Adele akan kembali manggung secara live pada panggung penganugerahan penghargaan musik tertinggi Amerika Serikat, Piala Grammy, setelah menjalani operasi kecil di tenggorokan akhir November lalu.

n reuters

Penyanyi asal London itu belum pernah tampil pentas l a g i u nt u k u mu m s e t el a h operasinya dilangsungkan di AS. Perempuan 23 tahun itu mengaku bangga bisa tampil dalam upacara penghargaan Grammy yang dijadwa lkan berlangsung di Los Angeles, 12 Februari nanti. Adele dinominasikan mener i ma peng ha rgaa n da la m enam kategori Grammy tahun ini, termasuk pada kategori Album Rekaman Terbaik untuk Rolling In The Deep. “Merupa kan kehormatan besa r d i i k ut ser t a ka n pada

Salma Hayek

INDONESIA menjadi lahan subur buat aktris dunia. Lihat saja sejumlah konser maupun bintang film Hollywood yang bertandang ke Indonesia seperti tiada henti. Jika sebelumnya Julia Roberts dan Richard Gere, kali ini aktris berdarah Meksiko Salma Hayek mengunjungi Indonesia. Berbeda dari Julia Roberts serta aktor Javier Bardem ketika berkunjung ke Bali, Salma berada di Jakarta bukan untuk keperluan film, melainkan untuk mendampingi sang suami Francois—Henri Pinault. Francois merupakan CEO dari merek sepatu Puma. Semen-

tara Salma juga adalah salah satu brand ambassador Puma Internasional. “Mereka benar berada di Jakarta,” ujar sebuah sumber, Kamis (2-2). Keduanya menyambangi kantor dari PT Mitra Adiperkasa (MAP), distributor resmi Puma, di Indonesia. Belum bisa dipastikan agenda kegiatan Salma dan sang suami selanjutnya selama di Indonesia. Salma Hayek Jim’nez, kelahiran Meksiko, 2 September 1966, adalah aktris Amerika Latin yang paling sukses di Hollywood sejak Carmen Miranda, dan ia telah muncul di lebih dari 30 film, pernah dicalonkan untuk mendapatkan penghargaan Oscar, dan boleh dikatakan sebagai bintang Meksiko terpenting di Hollywood. Pada usia 23 tahun, Hayek memperoleh peranan dalam Teresa (1989), sebuah

telenovela Meksiko yang sukses, yang memberikan kepadanya status sebagai bintang di negeri kelahirannya. Kemudian, pada 1994 Hayek berperan dalam El Callej’n de los Milagros, yang memperoleh penghargaan jauh lebih banyak daripada film manapun dalam sejarah film Meksiko. Meskipun bahasa Inggrisnya tidak begitu fasih, Hayek pindah ke Los Angeles, California, pada 1991 untuk belajar seni peran, dengan harapan memulai kariernya di Hollywood. Robert Rodriguez dan istrinya, seorang produser film, Elizabeth Avellan, segera memberikan Hayek apa yang diharapkannya, termasuk berperan sebagai lawan main Antonio Banderas dalam film Desperado (1995) yang membuat namanya terkenal. (DTC/S-2)

Jatuh Cinta pada Dunia Akting

er s

merupakan track terlaris yang juga laku 5,8 juta kopi. Pekan lalu, penyanyi bernama lengkap Adele Laurie Blue Adkins ini kembali menjad i su mber berita denga n mendudu k i t a ng ga a lbu m rekaman Billboard 200 selama 17 pekan. Di Inggris, album 21 juga menjadi album yang paling lama menduduki tangga lagu teratas, melebihi album manapun sejak tahun 1971. Adele sudah duduk di tangga pertama selama 19 pekan meskipun tak berturut-turut. Dia kini telah menjual lebih dari 9 juta keping album tersebut. Selain Adele, dalam ajang Grammy nanti tampil pula Sir Paul McCartney, Nicki Minaj, serta Taylor Swift. Rihanna juga akan manggung dengan Coldplay dengan lagu Princess In China. (MI/S-2)

±

Kaget Dikabarkan Tewas

Nuri Maulida

n reut

malam (Grammy) tersebut, ini akan menjadi penampilan perdana saya setelah berbulan-bulan menjadi hal yang menyenangkan tetapi tentu juga menegangkan, tapi cara ya ng hebat u nt u k kemba l i (manggung) lagi.” Pada bulan Oktober, manaj emen ny a men g u mu m k a n semua jadwal pentas publik Adele dibatalkan untuk memu l i h ka n kond i si kes ehatannya. Di pasar musik AS, penyanyi ayu itu menguasai tangga lagu rekaman tahun lalu dengan lagu Rolling In The Deep dan kemudian dengan album keduanya, 21. Album 21 itu menjadi album terlaris tahun 2011, menurut sur vei Nielsen SoundScan, mencapai angka penjualan 5,8 juta kopi di Amerika Serikat. Sementara Rolling In The Deep

Julia Perez

Kunjungi Indonesia

±

I 16

Adele ‘Manggung’ di Grammy

Sekuel ‘The Raid’

± Sutradara

±

CMYK

NURI Maulida mengawali kariernya di dunia akting. Meskipun kini ia mencoba dunia tarik suara, Nuri mengaku tak bisa meninggalkan dunia akting yang telah membesarkan namanya. Kini ia memang tak lagi syuting sinetron secara stripping, tapi ia masih melakoni peran di beberapa FTV. “Pengen lebih fokus saja, stripping enggak (sepenuhnya) diting galin, FTV. Kemarin masih syuting di Puncak. Aku tida k men ingga l ka n du n ia awal aku, aku jatuh cinta di dunia akting,” ujar Nuri saat

n KAPANLAGI

ditemui di Studio Hanggar, Pa ncora n, Ja ka r ta Selata n, Rabu (1-2) malam. Nuri pun sempat merasa aneh karena sudah tak lagi

syuting stripping yang menyita waktunya. Ia pun mengaku kada ng merindu ka n masamasa tersebut. “Aneh kalau enggak stripping, agak beda, jam 10 sudah ngantuk. Kalau di lokasi syuting sampai jam 3 pagi. Ada rutinitas yang hilang. Yang jelas bebas asap rokok,” ujar Nuri. Ada yang dirindukan dari syuting stripping? “Ngerumpi sama teman-teman, kalau dari segi pekerjaan, karak­ ter ya ng suda h d i kena l masyarakat itu yang pengin,” ujarnya. (DTC/S-2)

DI TENGAH maraknya kecelakaan lalu lintas saat ini, beredar kabar mengenai kematian artis Julia Peres yang membuat pihak manajemen sempat panik. Bahkan, kabar tersebut sampai ke telinga Julia Perez alias Jupe. “Jupe baik-baik saja. Tidak ada kabar kematiannya. Jupe sedang di Jakarta mengikuti acara launching filmnya, Rumah Bekas Kuburan,” ujar manajer Jupe, Mario, di Jakarta, Rabu (1-2) malam. Mario menyayangkan kabar negatif yang beredar. Untuk itu, ia berharap kabar tersebut perlu diluruskan. “Film diputar di bioskop besok (Kamis). Jadi, Jupe masih sehat kok,” ujarnya serius. Sebelumnya, sempat beredar kabar Jupe meninggal dunia di tol Darmo Satelit Km 46. Jupe dikabarkan meninggal bers a m a p a c a rnya, Gaston Castano, saat akan menuju ke B a nd a r a Internasiona l Juanda, Surabaya, u nt u k bertolak ke Jakarta setelah berlatih di tim sepak bola Gresik United. Gaston

dikabarkan mengalami patah tulang, tetapi nyawanya masih mampu diselamatkan. “Kami membantah kabar burung ini,” ujar Mario. Sementara itu, sejak mengikuti ritual titisan Suzanna, Jupe menjadi rajin berdoa. Jupe mengakui kalau menjalani ritual titisan Suzanna memang sangat menyeramkan. Oleh karena itu, ia merasa sangat perlu lebih mendekatkan diri ke Tuhan agar tak terjerumus ke dunia gelap. “Tadinya aku jarang baca Alquran, sekarang aku baca, ke mana-kemana aku bawa i-Pad yang ada kumpulan doa-doa dan ayat-ayat, jadi selalu aku baca-baca,” ujarnya saat ditemui di screening Rumah Bekas Kuburan, di Jakarta, Rabu (1-2) malam. Meskipun sempat dekat dengan du n ia m i s t i s , Jupe tak tert a r i k u nt u k menggunakan jimat. Jupe pun lebih suka cara-cara wajar saja. “Enggak lah, aku enggak pake jimat, semuanya natural.” (MI/S-2)

±

n KAPANLAGI

ACARA TELEVISI 08.05 8 Eleven Show 11.05 Agung Sedayu 13.05 Dunia Kita 13.30 Jakarta Jakarta 14.05 Metro Xin Wen 15.05 Bisnis Hari ini 15.30 Public Corner 16.05 Discover Indonesia 16.30 Metro Realitas 19.05 Suara Anda 20.30 Sentilan Sentilun 21.05 Top Nine News 21.30 Kick Andy

±

±

08.00 Sinema TV Pagi: Ku Tak Rela Tayang: 3-Feb-2012 Farel dan Daniel adalah saudara sepupu. Areta merupakan pacar Farel, mereka saling mencintai. Daniel diam-diam mencintai Areta pula. Ia berusaha mendekati dan memikat Areta agar Areta mau menjadi calon istrinya, tapi gagal karena Areta benar-benar telah jatuh cinta kepada Farel. Karena Daniel merasa Farel merupakan halangan terbesar untuk mendapatkan Areta, akhirnya Farel dibunuh. Areta shock atas kematian Farel. Ia senan-

CMYK

tiasa menangis dan merasa sangat kehilangan Farel sehingga ia agak stres. Seno adalah kawan akrab Farel, kawan Daniel dan Areta juga. Ia berusaha menghibur Areta agar Areta menyadari kenyataan dan pasrah. Ia katakan, ia juga merasa kehilangan Farel. Namun, ia tidak bisa menahan takdir karena itu Areta disusuruh tawakal.

06.00 Was Was 07.00 Musik: SL Inbox 09.00 Liputan 6 Terkini 09.03 Hot Shot 10.00 FTV Pagi: Kubuat Taman di Hatimu

12.00 SL Liputan 6 Siang 12.30 FTV Siang: Copet Mencuri Cinta 14.30 Status Selebriti 15.00 Uya Emang Kuya 16.03 Jebakan Betmen New 17.00 SL Liputan 6 Petang 17.30 Serial Istimewa: Anak Kaki Gunung 18.30 Serial Istimewa: Garuda Impian 19.30 Sinetron: Aliya 21.30 Film Layar Lebar : Dawai 2 Asmara

12.00 Layar Kemilau 13.30 Cerita Siang 15.00 Starlite 16.00 Animasi Spesial: Oscar Oasis 17.45 Animasi Spesial: The Owl 18.00 Animasi Spesial: Shaun The Sheep 19.00 Fathiyah 20.00 Tendangan Si Madun 21.00 Cinta Sejati 22.00 Tarung Dangdut 00.00 Premier Preview

07.45 Dahsyat 11.00 Intens 12.00 Seputar Indonesia Siang 12.30 Sinema Siang 14.30 Cek & Ricek 15.30 Hebad 16.15 TOP 5 18.00 Dewa 20.00 Mega Sinetron: Putri yang Ditukar 21.00 Mega Sinetron: Anugerah

09.00 Cerita Pagi 1 10.30 Kribo 11.00 Sidik 11.30 Lintas Siang

04.00 Assalamu’alaikum Ustadz 06.00 Go Spot 06.45 Si Doel Anak Sekolahan

08.30 Happy Holiday 09.00 Mencari Keadilan 10.00 Spotlite 11.00 Warna

±

12.00 Selebrita Siang 12.30 Si Bolang 13.00 Laptop Si Unyil 14.00 Dunia Air 14.30 Kuas Ajaib 16.00 Jejak Petualang 17.30 Orang Pinggiran 18.00 Beritawa 18.30 Hitam Putih 20.00 Opera Van Java 22.00 Bukan Empat Mata 23.00 Masih Dunia Lain

±

Sewaktu-waktu acara tv dapat berubah.

CMYK

±


CMYK

± Kisruh di Persatuan Sepak Bola Seluruh Indonesia (PSSI) Pusat membuat ­pemain sebagai pihak yang terhukum. HAL 18

CMYK

±

Casey Stoner benar-benar mendominasi tes MotoGP di Sirkuit Sepang dengan menguasai dua dari tiga sesi tes. HAL 19

Olahraga

LIGA PRIMER

±

Newcastle Tempel Ketat Chelsea BLACKBURN (Lampost/Dtc): Newcastle kini mendekati zona Liga Champions. Kemenangan 2-0 atas Blackburn Rovers membuat The Magpies hanya terpaut 3 angka saja dari peng­huni posisi keempat Chelsea. Gol pertama yang tercipta di Stadion Ewood Park, Kamis (2-1) dini hari, merupakan bunuh diri Scott Dann yang membuat Newcastle unggul pada menit ke-12. Gol Gabriel Obertan di masa injury time memastikan The Magpies menang 2-0. Pertandingan bisa berakhir berbeda seandainya David Dunn sukses mengeksekusi penalti pada menit ke-44, setelah pemain debutan Anthony Modeste dilanggar Danny Simpson. Namun, eksekusi gelandang itu dimentahkan penjaga gawang Newcastle Tim Krul. Berkat kemenangan keempat dalam 6 laga ter­ akhir tersebut, Newcastle naik dua peringkat ke posisi lima dengan 39 poin melewati poin Liverpool dan Arsenal yang ada di urutan 6 dan 7. Sementara itu, Arsenal harus puas pulang dari markas Bolton Wanderers hanya dengan satu poin tambahan. Pada laga tersebut The Gunners hanya bermain imbang tanpa gol. Pada laga yang berlangsung di Reebok Stadium, kemarin dini hari WIB, kedua kesebelasan samasama memiliki peluang. Sayang, tak ada satu pun kesempatan yang sanggup dikonversi menjadi gol. Hasil itu membuat Arsenal kini mengoleksi poin 37 dari 23 laga dan turun ke posisi tujuh karena digeser Newcastle yang pada saat bersamaan menang 2-0 atas Blackburn. Walaupun menempati urutan 7, pembesut The Gunners Arsene Wenger masih yakin akan peluang timnya lolos ke Liga Champions musim depan. “Tentu saja saya masih yakin bisa finis di posisi empat besar. Perjalanan masih panjang,” kata Wenger seperti diberitakan TheSun. “Kami telah melalui periode yang sulit. Kami kalah tiga pertandingan tapi sebenarnya bisa memenangi seluruh pertandingan itu. Buat kami, setiap pertandingan adalah selayaknya final turnamen,” kata pria asal Prancis itu. (O-2)

jumat, 3 FebruARI 2012 lampung post

I 17

Valencia Imbangi Barcelona imbang 1-1 saat bertandang ke markas Valencia pada

leg pertama semifinal Copa del Rey. Berpeluang menang, Barca harus menerima hasil imbang setelah tendangan penalti Lionel Messi gagal.

n REUTERS/THOMAS MUKOYA

TIDAK SEMPURNA. Pemain Botswana, Mogakolondi Ngele, berusaha menahan badan saat terjatuh dalam duel perebutan bola dengan seorang pemain Mali pada penyisihan akhir grup D Piala Afrika yang berlangsung di Stade de L’Amitie Stadium, Libreville, Kamis (2-2) dini hari WIB.

NBA

PIALA AFRIKA

Bulls dan Heat Tak Berkutik 18 poin untuk Bulls. Raihan poin MVP reguler musim lalu itu justru kalah dari pemain cadangan C.J. Watson yang mengemas 20 poin. Sementara di kubu Sixers, Andre Iguodala dan Thaddeus Young menjadi bintang dengan sama-sama meraih 19 poin. Jika kekalahan Bulls sudah terlihat sejak babak kedua, kekalahan yang diderita Heat justru terlihat menyakitkan. Mampu unggul jauh 40-23 di kuarter pertama, finalis musim lalu itu harus menelan kekalahan di tiga kuarter berikutnya, 20-24, 19-29, dan 18-29. Kekalahan Heat itu membuat raihan 40 poin dari LeBron James dan 23 dari Dywane Wade

Hasil lain

Wizards 103 109 Magic Raptors 64 100 Celtics Pistons 96 99 Nets Pacers 109 99 Timberwolves Suns 120 103 Hornets Rockets 91 99 Spurs Bobcats 68 112 Blazers LA Clippers 107 105 Jazz

±

menjadi sia-sia. Sementara sumbangan 31 poin dari Brandon Jennings cukup memberi kemenangan ke-10 bagi Bucks. Kekalahan yang diderita Bulls dan Heat ini menjadi kekalah­an keenam mereka musim ini. Dengan rekor 18-6, Bulls masih berada di puncak klasemen Wilayah Timur, sementara bagi Heat kekalahan ini membuat mereka harus turun ke peringkat empat, tergusur Sixers dan Atlanta Hawks yang sama-sama mempunyai rekor menang-kalah 16-6. Di laga lain, nasib tidak lebih baik turut dialami sang juara bertahan Dallas Mavericks. Bermain di depan publik sendiri, Mavericks justru ditundukkan Oklahoma City Thunder 86-95. Motor utama Mavs, Dirk ­Nowit­zki, “melempem” dengan hanya mencetak 8 angka dan 9 rebound dalam penampilan selama 38 menit di atas lapangan. Pemain cadangan, Jason Terry, justru tampil bersinar dengan 25 poin, 1 rebound, dan 3 assist. (MI/O-2)

Ghana-Mali Wakil Terakhir ke 8 Besar LIBREVILLE (Dtc/Lampost): Ghana dan Mali menjadi dua tim terakhir yang lolos ke perempat final Piala Afrika 2012. Di laga penentuan, Mali menundukkan Botswana 2-1, sedangkan Ghana bermain imbang 1-1 dengan Guinea. Bermain di Stade d’Angondje, Kamis (2-2) dini hari WIB, Mali sempat tertinggal dulu dari Botswana lewat gol yang dicetak Mogakolodi Ngele di menit ke50. Gol tersebut tak bertahan lama, enam menit kemudian Garra Dembele mampu menyamakan kedudukan menjadi 1-1. Mali memastikan kemenang­ an setelah pemain yang memperkuat Barcelona, Seydou Keita, mencetak gol saat pertandingan memasuki menit ke-76. Sementara di saat bersamaan, Ghana harus puas berbagi angka dengan Guinea. Bermain di Stade de Franceville, Ghana dan Giunea bermain imbang 1-1.

Gu i nea mencoba p er­ untungan­nya dengan berinisia­ tif menyerang. Namun, justru Black Stars—julukan Ghana— yang merupakan salah satu negara unggulan mampu lebih dulu mencuri gol. Berawal dari sepak pojok di menit ke-28, umpan Samuel ­I nkoom dikonversi dengan baik lewat tendangan keras Agyemang-Badu dari luar kotak penal­ti yang tanpa mampu dihalau kiper Moussa Yattara. Guinea berbalik menyerang dan menjelang babak pertama berakhir, tendangan yang dilepaskan Abdoul Camara tak kalah spektakuler dan tak mampu diantisipasi kiper Ghana. Di babak kedua, tempo permainan kedua tim menurun. Meskipun ada beberapa peluang yang bisa saja berbuah menjadi gol. Tapi hingga peluit pertan­ dingan babak kedua berakhir, skor keduanya tetap 1-1. (O-2)

Pada laga yang berla ngsu ng d i Stad ion Mestalla, Kamis (2-2) dini hari, Barca memba haya ka n gawa ng Va lencia pada menit ke-16 lewat aksi Messi. Tapi, tembakannya masih bisa di­ amankan kiper Diego Alves. Berselang dua menit, para pemain tuan rumah mengajukan protes karena menganggap kiper Barca, Jose Pinto, menghalau bola dengan tangannya di luar kotak penalti. Tapi, wasit tak menggubrisnya. Alexis Sanchez membuang peluang bagus beberapa saat kemudian. Meski mendapatkan ruang tembak terbuka di kotak penalti, penyelesaiannya masih melebar. Walaupun lebih banyak mendapat tekanan, justru tuan rumah unggul lebih dulu di menit ke-27. Tendangan kaki kanan Jonas yang menerima umpan Jeremy Mathieu tanpa kesulit­an membobol gawang Jose Pinto. Namun, keunggulan tersebut hanya bertahan 8 menit. Kelengahan menjaga Carles Puyol harus dibayar mahal. Sundulan sang kapten memanfaatkan umpan sepak pojok membuat kiper Diego Alves harus memungut bola dari gawangnya. Barca sebenarnya memiliki peluang emas untuk membalikkan keadaan. Pelanggaran Miguel terhadap Thiago Alcantara membuahkan hadiah penalti. Sayang, Messi yang maju sebagai algojo gagal menuntaskan tugasnya menjadi gol. Sepakan kaki kiri penyerang Argentina itu masih terbaca Alves. Dewi fortuna memang sedang tidak bersahabat dengan Messi. Kerja sama satu dua dengan Dani Alves dan diakhiri dengan sepakan keras dimentahkan tiang gawang. Namun, meskipun skor ber­ akhir imbang, Azulgrana masih berpeluang lolos ke final jika di leg kedua di Camp Nou nanti bisa menahan imbang Valencia tanpa gol. Sementara Valencia harus menang atau mencatatkan skor seri 2-2 jika ingin lolos. Hasil imbang di kandang lawan cukup menyenangkan pelatih Pep Guardiola. Dengan hasil seri ini, Guardiola yakin timnya akan lebih termotivasi untuk menang di Camp Nou. “Lebih baik pulang ke Camp

Nou dengan hasil ini karena ini akan memaksa kami memenangi pertanding­ an,” ujar Guardiola seusai pertandingan. “Saat Anda punya keunggulan 2-1 se­ perti saat melawan Real Madrid, Anda akan merasa seperti sudah lolos,” kata dia. Guardiola juga mengomentari kejadian di babak pertama saat para pemain Valencia menuduh kiper Jose Pinto menyentuh bola dengan tangannya di luar kotak penalti dan layak dikartu merah. “Saya diberi tahu dia memegang bola di luar area. Kalau Anda cuma bermain dengan 10 orang, tentu saja itu akan mengubah jalannya pertandingan,” ujar pelatih berusia 41 tahun ini.

‘‘

Hasil imbang di laga pertama menjadi modal bagi Barcelona di pertemuan kedua di kandang.

Sementara itu, kendati timnya gagal merebut kemenangan, kebanggaan menghinggapi kiper Alves. Penampilan cemerlangnya turut menghindarkan tim dari kekalahan. Sang portero sukses menahan eksekusi penalti sang megabintang Messi. Ini membuncahkan rasa bangga di dadanya. M e s s i y a n g s e m p at r a g u mengeksekusi penalti tersebut sempat terhenti sejenak. Tapi apa daya, gerakannya terbaca dan Alves sukses mementahkan sepakan penalti dari kaki kiri sang pemenang Ballon d’Or tersebut. Kiper berusia 26 itu pun memaparkan kuncinya, yakni kesabaran dalam membaca gerak-gerik Messi sedari awal. “Kuncinya, Anda harus sabar. Dia pemain yang jarang memberi Anda petunjuk terkait ke mana dia akan mengarahkan bolanya. Anda harus sedikit menunggu dan mencoba memperdayainya. Hari ini (dini hari kemarin, red), saya senang sekali bisa membantu tim,” ujar Alves, sebagaimana disadur TSN. (LUG/O-1)

OFFSIDE Amos Siap Dimainkan

Terima Kasih CR7

MANCHESTER—Ben Amos siap bermain membela Manchester United menghadapi Chelsea akhir pekan ini. Setan Merah mengalami krisis di sektor kiper. Sir Alex Ferguson mengungkapkan dua kiper utamanya, Anders Lindegaard dan David De Gea, mengalami cedera saat latihan. Amos pun dipercaya tampil sejak awal saat mengalahkan Stoke City 2-0. Kondisi kedua kiper tersebut belum diketahui sehingga ini akan menjadi kesempatan besar Amos unjuk kemampuan. Meskipun minim pengalaman di laga level tertinggi, penampilan Amos menuai pujian Ferguson yang mengaku terkesan dengan performanya ketika menghadapi Stoke. Tak ingin menyia-nyiakan kesempatan ini, ia siap membuktikan diri. “Aku telah menunggu sebuah kesempatan di musim ini untuk waktu yang sangat lama dan syukurlah ini akhirnya datang,” ujar kiper berusia 21 tahun itu di Manchester Evening News. (DTC/O-2)

Del Piero Masih Laku

MADRID—Meskipun sempat dicemooh fan sendiri, Cristiano Ronaldo tetap memberikan yang terbaik untuk Real Madrid. Buah manis pun terpetik, usai CR7 berperan besar membawa Madrid membekuk Real Zaragoza 3-1 akhir pekan lalu. Madridista berbalik mendukung dan kembali mengelu-elukan mantan penggawa Manchester United tersebut. CR7 sontak mengucap rasa syukur dan terima kasihnya karena menyadari fan masih mendukungnya dan di belakang kebesaran tim. “Saya sangat menghargai dan amat berterima kasih atas rasa cinta dari fan terhadap saya dan tim di Bernabeu akhir pekan lalu,” kata CR7 kepada AS, Kamis (2-2). Pernyataan itu keluar karena CR7 beberapa kali menjadi objek serta pusat ejekan dan sorakan negatif, terlebih karena terus-menerus mati kutu di hadapan se­ teru abadi mereka, Barcelona. (DTC/O-2)

CMYK

TURIN—Walaupun Juventus tidak menawarkan kontrak baru di akhir kontraknya musim ini, legenda hidup Juventus, Alessandro del Piero, tak perlu khawatir. Kabarnya tiga klub tertarik memakai tenaganya. Dua tim besar Major League Soccer (MLS), LA Galaxy dan New York Red Bulls, menyatakan menginginkan jasanya. Bahkan salah satu bintang Galaxy, David Beckham, sangat mengharapkan kehadiran pemain yang biasa disapa Ale itu untuk bergabung ke juara MLS 2011. Selain itu, PSG merupakan peminat terbaru pemain berusia 37 tahun itu. Upaya PSG ini merupakan bagian dari pembangunan klub Prancis itu, setelah diambil alih pengusaha asal Timur Tengah ke dalam saham klub. Bersama Juve, loyalitas Del Piero sudah tidak diragukan lagi. Dia telah mencetak 209 dari 491 penampilannya berbaju hitam putih. Bakatnya dicium Juve saat masih membela Padova, 19 tahun lalu. (O-2) n REUTERS/JON NAZCA

n LAMPOST/DOK.

±

±

VALENCIA (Lampost/Dtc): Barcelona harus puas bermain

±

PHILADELPHIA (Lampost/ Dtc): Dua tim papan atas Wilayah Timur, Chicago Bulls dan Miami Heat, harus menelan kekalahan saat NBA melakoni laga tandang dalam lanjutan kompetisi NBA, Kamis (2-2). Di Wells Fargo Center, Bulls menyerah 82-98 dari Philadelphia Sixers, sementara di Bradley Center, Heat harus mengakui keunggulan Milwaukee Bucks 97-105. Pemuncak Wilayah Timur, Bulls, tidak berdaya menghadapi Sixers yang didukung ribuan penonton. Kalah 21-27 di kuarter pertama, Bulls mampu menipiskan ketinggalan menjadi 23-22 di kuarter ketiga. Meskipun mampu unggul 27-23 di kuarter terakhir, kekalahan telak 11-26 di kuarter tiga membuat finalis Wilayah Timur musim lalu itu gagal mengejar ketertinggalan. Derrick Rose yang pada tiga laga terakhir selalu mendulang angka di atas 30 kali ini hanya mengemas

±

±

CMYK

n REUTERS

±

±

±


± ±

± ±

CMYK CMYK

varia sport Gugatan Persipura Berpeluang Menang

± ±

JAYAPURA—Peluang Persipura Jayapura memenangi gugatan terhadap PSSI kini terbuka. Pengadilan Arbitase Olahraga Internasional (CAS) mengeluarkan keputusan sela terkait dengan kasus pencoretan Persipura dari Liga Champions Asia. Keputusan CAS terkait dengan gugatan Persipura tersebut tertuang dalam surat yang dikeluarkan pada 1 Februari kemarin. Keputusan yang dicantumkan CAS dalam surat tersebut merupakan keputusan sela, yang membuka kemungkinkan serta mempermudah kelanjutan pemeriksaan kasus Persipura vs PSSI oleh hakim CAS. Surat yang dimaksud sampai sekarang belum sampai ke tangan Persipura. Namun, kubu Mutiara Hitam mendapat konfirmasi soal hal tersebut dari Badan Liga Indonesia (BLI). “Memang surat resmi atas putusan sela Persipura menang di CAS itu kami belum dapat. Tapi, secara informasi lisan per telepon tadi dari Badan Liga Sepak bola Indonesia (BLI), sudah sampaikan kami menang dalam pengadilan CAS. Dengan begitu, Persipura bisa ikut playoff AFC,” ujar Ketua Umum Persipura Jayapura, Benhur Tommy Mano. (DTC/O-1)

I 18

Olahraga

jumat, 3 februari 2012 lampung post

Kisruh PSSI Belenggu Pemain BANDAR LAMPUNG (Lampost): Kisruh kepengurusan

Turnamen Golf

Persatuan Sepak Bola Seluruh Indonesia (PSSI) hanya menjadikan pemain sebagai pihak yang terhukum. menjadi terbelenggu. Padahal, secara prosedur, pengurus sepak bola seharusnya sebagai fasilitator untuk mengangkat prestasi pemain.

JAKARTA—Indonesia Warriors menelan kekalahan ketiga dalam empat pertandingan awal di ASEAN Basketball League. Bertanding di Britama Arena menghadapi Chang Thailand Slammers, mereka takluk 70-82. Pada laga yang berlangsung pada (1-) malam, Warriors sudah tertinggal 18-23 di kuarter pertama. Slammers pun berhasil mempertahan­ kan keunggulan atas tuan rumah di kuarter kedua. Ketika pertandingan tinggal tersisa lima menit di kuarter keempat, Warriors masih tertinggal 27-31. Jerick Uy Canada kemudian berhasil membuat Warriors menyamakan kedudukan menjadi 37-37. Namun, Warriors tertinggal 37-40 di akhir kuarter kedua. Dipimpin oleh Chester Tolomia, yang menorehkan 24 poin, 8 rebound, dan 3 assist, Slammers terus mempertahankan keunggulan mereka. Di akhir kuarter ketiga, mereka membuat Warriors tertinggal 53-63. Dua pemain asing Warriors, Larry Jonathan Smith dan Steven Demon Thomas, total menyumbang 34 poin dalam pertandingan ini, Thomas juga membuat 11 rebound, tapi tetap saja tak bisa menyelamatkan Warriors dari kekalahan. (DTC/O-1)

Motocross Semarakkan Galungan di Bali

TURNAMEN VOLI K3

± ±

± ±

26 Tim Putra dan Putri Ikut Ambil Bagian BANDAR LAMPUNG (Lampost): Sebanyak 26 tim, terdiri dari 16 tim putra dan 8 putri, akan meramaikan turnamen bola voli Bulan Keselamatan dan Kesehatan Kerja (K-3). Kegiatan yang menjadi agenda rutin tahunan Dinas Tenaga Kerja dan Transmigrasi (Disnakertrans) Provinsi Lampung itu akan berlangsung 6—13 Februari mendatang di kompleks kantor setempat. Agus Wahyudi, ketua panitia turnamen bola voli K-3, menuturkan peserta turnamen tersebut merupakan klub bola voli dari setiap instansi di Provinsi Lampung. “Sedangkan untuk pemain yang berasal dari luar Lampung hanya diperbolehkan sebanyak tiga pemain dan melampirkan identitas diri,” kata Agus di selasela technical meeting di kantor Disnakertrans Lampung, Jalan Gatot Subroto, Pahoman, Bandar Lampung, Kamis (2-2). Dalam acara technical meeting tersebut ditentukan skema pertandingan yang menggunakan sistem gugur. Selain itu, ditentukan pula tim-tim unggulan pada turnamen tersebut. Untuk kategori putra, bercokol empat tim unggulan

yakni RS Griya Medika, PTPN VII, PT GMP, dan Perum Bulog. Sedangkan dikategori putri terdapat PT IMCI Mandiri, UD Wiyono, PT SIL, dan CV Yudha Mandiri Jaya. “Tim atau klub yang di seeded atau unggulan ini merupakan tim juara pada turnamen K-3 tahun 2011,” ujar Agus. Pada turnamen tersebut, kata Agus, pihaknya menyediakan total hadiah puluhan juta rupiah yang akan terbagi untuk juara dan pemain terbaik dari setiap kategori. Agus mengatakan turnamen yang sudah berlangsung dalam kurun waktu delapan tahun terakhir tersebut rencananya dibuka Kadispora Lampung. Pada turnamen tersebut, selain disediakan hadiah berupa uang pembinaan, khusus untuk kategori putra juga akan memperebutkan Trofi Gubernur Lampung. Agus menambahkan pada pertandingan turnamen K-3 tersebut digunakan peraturan bola voli internasional yang secara resmi telah di sahkan PB PBVSI. “Turnamen ini bertujuan untuk pembinaan atlet bola voli dan sekaligus sebagai ajang mempererat tali silaturahmi,” kata Agus. (YAR/O-1)

±±

Imbasnya, potensi dan bakat pemain sepak bola

Warriors Telan Kekalahan Ketiga

NEGARA—Kejuaraan motocross menyemarakkan Hari Raya Galung­ an di Negara, Kabupaten Jembrana, Bali, Kamis (2-2). Kejuaraan yang memperebutkan Piala Bupati Jembrana itu diikuti 200 pembalap dari Bali, Jawa, Kalimantan, dan Papua. Bahkan, crosser mancanegara seperti dari Kanada, Australia, Italia, dan Inggris turut ambil bagian dalam kejuaraan yang berlangsung di Sirkuit Baluk Rening, Negara itu. Wakil Bupati Jembrana I Made Kembang Hartawan turut mengibarkan bendera start pada kejuaraan yang terbagi dalam 25 kelas itu. “Kami harapkan kejuaraan ini mampu menjaring bibit-bibit atlet yang dapat tampil pada ajang yang lebih tinggi lagi,” kata Wabup. Dalam kejuaraan tersebut, Kabupaten Jembrana menurunkan crosser andalannya, Agung Kenceng, yang turun dalam beberapa nomor. Kejuaraan motocross seakan mengobati kerinduan masyarakat di kabupaten paling barat Pulau Bali itu setelah beberapa tahun terakhir sudah jarang digelar ajang balap motor. Beberapa tahun sebelumnya, sering digelar kejuaraan roadrace di Sirkuit Baluk Rening. Namun, akhir-akhir ini kejuaraan tersebut sudah jarang digelar. (ANT/O-1)

± ±

CMYK CMYK

n REUTERS/FADI AL-ASSAAD

Nicolas Colsaerts dari Belgia sedang memukul bola hole kesembilan selama putaran pertama turnamen Masters di Doha Qatar Club Golf, Doha, Kamis (2-2).

DANDIM CUP I

PS Wirautama Pesta Gol METRO (Lampost): Pesta gol terjadi saat Persipur, Purbolinggo, Lampung Timur, bertanding melawan PS Wirautama, Punggur, Lampung Tengah, pada Dandim Cup I 2012 di lapangan Hadimulyo Barat, Metro, Kamis (2-2). Persipur kebobolan empat gol dan PS Wirautama berhak lolos ke delapan besar. Di tempat yang sama, PS Wosakaling, Pekalongan, Lampung Timur, juga lolos ke delapan besar setelah menang tipis 1-0 atas PS Budi Utomo, Kota Metro. Empat gol kemenagan Wira­ utama tercipta pada menit ke-3 melalui kaki Ari. Berawal dari tendangan bebas di luar kotak penalti, bola tepat mendarat di sisi kanan gawang lawan. Wirautama kembali mem-

perbesar kemenangan pada menit ke-20 lewat kaki Rio. Memasuki menit-menit akhir babak pertama usai, Aldo berhasil melesakkan si kulit bundar. Hingga babak pertama berakhir, kedudukan 3-0 untuk Wirautama. Unggul tiga gol menjadikan anak-anak Wirautama makin leluasa dalam melancarkan serangan guna menambah gol kemenangan. Di sisi lain, dengan ketertinggalan tiga gol Persipur makin kesulitan untuk mengejar ketertinggalan. Bahkan, satu menit menjelang pertandingan usai, Ari berhasil memperbesar kemenangan. Dengan kemenangan tersebut, PS Wirautama akan berhadapan dengan PS Paser, Kota Metro, untuk memperebutkan tiket

semifinal mendatang. Sementara itu, gol semata wayang Wosakaling, Pekalongan, atas lawannya Budi Utomo disumbangkan Deko pada menit ke-25. Gol tersebut sekaligus mengantarkan pasukan Wosakaling masuk delapan besar. Dengan kemenangan itu, Wosakaling akan memperebutkan tiket semifinal melawan PS Bintang Timur, Lampung Timur. Masih di tempat yang sama, Jumat (3-2), akan bertanding PS Rejobasuki, Seputihraman, Lampung Tengah, melawan PS Persikomet A, Kota Metro. Sementara pada pertandingan kedua, PSP Punggur, Lampung Tengah, berhadapan dengan PS Mudatama Jaya, Jepara, Lampung Tengah. (OGI/O-1)

n LAMPUNG POST/IYAR JARKASIH

PSBL LATIHAN. Persatuan Sepak Bola Bandar Lampung (PSBL) menargetkan poin penuh saat menjamu Persikasi, Bekasi, pada laga lanjutan Divisi I IPL di Stadion Pahoman, Bandar Lampung, Minggu (5-2). Kemarin (2-2), anak asuh pelatih Aidi Sofyan ini sedang latihan di Stadion Pahoman.

“Itu menjadi alasan kenapa saya keluar dari tim nasional. Selain itu, saya ingin turut merasakan apa yang dirasakan para pemain yang terhukum akibat kebijakan aneh seperti sekarang,” ujar Rahmad Darmawan, mantan pelatih Timnas U-23, saat dihubungi Lampung Post, Kamis (2-2). Menurut RD (sapaan Rahmad Darmawan), kebijakan PSSI terkait dengan komposisi pemain tim nasional yang hanya diambil dari Indonesia Premier League (IPL) merupakan kebijakan yang dapat mematikan bakat pemain. “Ini kan kebijakan yang ngawur. Masa iya pemain terbaik tidak masuk timnas. Sudah jelas kualitasnya seperti apa PSSI sekarang,” kata pelatih klub Pelita Jaya Karawang ini. RD mengaku cukup miris de­ ngan kondisi persepakbolaan di Indonesia. Akibat dualisme kepengurusan yang terjadi saat ini, banyak terjadi klub sepak bola yang ganda dan tidak sedikit Pengprov dan Pengcab PSSI yang terpecah. RD mencontohkan keberadaan klub sepak bola ganda yang berasal dari satu daerah, di antaranya Persija Jakarta, Arema Malang, dan PSMS Medan. Klub-klub sepak bola tersebut terpecah karena harus mengikuti dua kompetisi berbeda yakni IPL dan ISL. “Akibatnya, tentu saja suporter juga akan menjadi terpecah,” kata RD. Tidak hanya pemain yang menjadi korban, klub-klub sepak bola pun terkena imbasnya. Persipura sebagai tim terbaik justru tidak didaftarkan di kejuaraan level internasional. Hal tersebut dikarenakan Persipura lebih memilih untuk

berkiprah di ISL. “Seperti di Persija, yang diakui justru yang palsu. Saya paham betul karena saya pernah melatih Persija,” ujar RD. RD menjelaskan tidak seharusnya setiap pihak hanya mengedepankan

‘‘

Kebijakan PSSI terkait dengan komposisi pemain timnas yang hanya diambil dari IPL merupakan kebijakan yang mematikan bakat pemain.

egoisme dan kepentingan pribadi atau kelompok. Sudah saatnya sepak bola Indonesia harus bangkit. Meskipun ada dua unsur berbeda, kata RD, bukan berarti tidak ada jalan keluar yang terbaik. Hal ini bisa berorientasi dari era terdahulu, Galatama dan perserikat­ an dapat saling bersinergi dan jalan berdampingan. “Kasihan jika pemain harus menerima imbas dari sebuah penegakan aturan yang seharusnya masih bisa dicari jalan keluarnya,” ujar mantan pelatih Sriwijaya FC ini. Menurut RD, kondisi persepakbolaan yang tidak kondusif seperti saat ini jika berlangsung berlarutlarut, sanksi dari FIFA dipastikan hanya tinggal menunggu waktu. “Jika hal itu sampai terjadi (sanksi FIFA, red), sepak bola Indonesia sepertinya akan merasakan sejarah tidak bisa berkiprah di kejuaraan internasional,” kata dia. (YAR/O-1)

DIVISI I IPl

PSBL Harus Menang Lawan Persikasi BANDAR LAMPUNG (Lampost): Persatuan Sepak Bola Bandar Lampung (PSBL) menargetkan meraih poin penuh saat menjamu Persikasi Bekasi pada laga lanjutan Divisi I IPL di Stadion Pahoman, Bandar Lampung, Minggu (5-2) mendatang. Pelatih PSBL Aidi Sofyan menuturkan anak asuhnya sudah siap tempur. Meskipun ada kendala beberapa pemain yang cedera, Aidi optimistis pasukannya dapat meraih poin maksimal. “Kami ha­ rus menang di kandang. Meskipun ada pemain yang cedera, namun tidak akan pengaruhi permainan anak-anak secara keseluruhan,” kata Aidi, Kamis (2-2). Aidi menjelaskan untuk pertan­ dingan menghadapi Persikasi Bekasi, pihaknya akan intruksikan Rezi dkk. untuk tampil ofensif. “Kami lihat dulu perkembangan latihan pemain satu atau dua hari mendatang. Kemungkinan kami akan pasang tiga penyerang melawan Persikasi,” ujar Aidi. Meskipun tampil di kandang, kata

Aidi, anak asuhnya diharapkan dapat fokus dan tidak meremehkan lawan. Selain itu, pihaknya juga berharap dukungan penonton dapat memicu pemain untuk dapat tampil lebih semangat. Sebab itu, pihaknya berharap dukungan dan doa dari suporter. Mengenai kekuatan Persikasi Bekasi, Aidi menuturkan pihaknya belum mengetahui pasti kelebihan dan kekurangan tim lawan. Namun, dari hasil pertandingan yang sudah di lakoni Persikasi Bekasi, Aidi memprediksi mental pemain Persikasi belum cukup matang saat bermain dikandang lawan. “Jika bermain di kandang, Persikasi selalu menang. Tapi saat bertandang seperti ke Babel, mereka justru kalah telak. Saya rasa mental pemain Persikasi kurang optimal,” ujarnya. Sedangkan untuk melatih mental, teknik, dan fisik pemain, Aidi menjelaskan kini seluruh pemain sudah mulai rutin menggelar latih­an setiap pagi dan sore hari di Stadion Pahoman. (YAR/O-1)

KEPENGURUSAN

Pengprov PSSI Lampung Harus Berbenah BANDAR LAMPUNG—Nasib Pengprov PSSI Lampung terkait adanya ancaman pembekuan akan ditentukan dalam rapat Exco yang digelar PSSI Pusat hari ini (3-2). Dalam rapat tersebut, nantinya akan dipaparkan mengenai sejumlah hasil penyelidikan yang telah dilakukan PSSI terhadap Pengprov Lampung. Jika terbukti menyalahi aturan PSSI, bukan hal mustahil pembekuan akan benar-benar me­ nimpa Pengprov PSSI Lampung. Pun seba liknya, jika hasil temuan PSSI tidak sesuai dengan fakta yang terjadi sebenarnya, Pengprov Lampung dapat lolos dari jeratan pembekuan. Seperti diungkapkan Ketua Umum PSSI Johar Arifin, pihaknya

± ±

CMYK CMYK

± ±

sedang melakukan penyelidikan terkait sikap Pengprov Lampung yang kerap tidak konsisten. “Pengprov PSSI Lampung ini tidak konsisten. Ikut sana, lalu ikut sini. Kami masih selidiki, itu ulah oknum atau Pengprov,” kata Johar Arifin, saat dihubungi Lampung Post beberapa waktu lalu. Informasi yang dihimpun Lampung Post di Pengprov PSSI Lampung, menyebutkan inkonsistensi arah dukungan PSSI Lampung berawal saat menghadiri rapat akbar yang digelar Komisi Penyelamat Sepak Bola Indonesia (KPSI) Desember 2011 silam. Seperti diketahui, KPSI merupakan kubu yang berseberangan de­ ngan kepengurusan PSSI di bawah

±±

pimpinan Johar Arifin yang diakui pemerintah maupun FIFA. Tidak sampai di situ, setelah mengikuti rapat akbar KPSI, Pengprov PSSI Lampung juga kembali hadir pada prakongres KPSI yang digelar Januari 2012. “Nah, dalam rapat prakongres ini kami sempat bingung, setelah memutuskan ikut ISL (versi KPSI), belum selang satu hari, kami di­ minta seorang pengurus Pengprov mengikuti IPL,” kata sumber yang turut menghadiri rapat dan prakongres KPSI tersebut. Ketua Umum Pengprov PSSI Lampung Hartarto Lojaya enggan mengomentari adanya sikap inkonsistensi dalam menentukan arah dukungan di PSSI Pusat.

Menurut Hartarto, pihaknya tidak mau terlalu mempersoalkan hal yang belum pasti, seperti rencana pembekuan dari PSSI Pusat. “Jika memang surat resminya sudah diterima, baru saya akan menanggapi.” Anggota komisi II DPRD Lampung ini bahkan menerangkan Ketua Umum PSSI Pusat tidak berwenang membicarakan masalah pembekuan Pengprov PSSI. Akhirnya, apa pun hasil rapat Exco, Pengprov PSSI Lampung ha­rus berbenah. Hal utama yang pa­ ling penting dilakukan yakni de­ngan membenahi struktur organisasi dan menempatkan jajaran pengurus yang benar-benar kredibel dan loyal terhadap perkembangan sepak bola Lampung. (IYAR JARKASIH/O-1)

CMYK CMYK

± ±

±±


CMYK

VARIA SPORT

I 19

Olahraga

JUMAT, 3 FEBRUARI 2012 LAMPUNG POST

Latihan Klitscko Bersaudara

SERI A

Petinju juara dunia kelas berat asal Ukraina Vladimir Klitschko (kiri) bersama kakaknya, Vitali, berpose di depan sabuk juara dunia di kamp latihan Village Going, Austria Barat, Rabu (1-2) waktu setempat. Vitali akan menghadapi petinju Inggris Dereck Chisora pada 18 Februari di Munich dan saudarnya Vladimir bertarung dengan Jean-Marc Mormeck asal Prancis pada 3 Maret mendatang di Duesseldorf.

ROMA (Lampost): AC Milan gaga l merebut puncak k lasemen Seri A dari Juvent u s setelah menelan kekalahan dari Lazio. Bertandang ke Stadion Olimpico Roma di pekan ke21, Kamis (2-2) dini hari WIB, Rossoneri takluk lewat dua yang dicetak Hernanes dan Tommaso Rocchi. Keka lahan ini membuat skuat Massimiliano Allegri itu tetap berada di posisi tertinggal satu poin dari Juve yang berada di puncak klasemen dengan nilai 44 poin. Milan bahkan bisa tertinggal lebih jauh jika Juve mampu menaklukan Parma. Laga Juve vs Parma sendiri ditunda akibat cuaca buruk. Di partai lain, Napoli kembali meraih hasil imbang saat berlaga di kandang setelah ditahan 0-0 Cesena. Ini merupa kan kedua kali beruntun Partenopei memetik hasil seri di kandang sendiri. Laga seru tersaji di Giuseppe Meazza saat Inter Milan diimbangi Palermo 4-4. Dua pemain dari masing-masing kubu mengukir hattrick. Diego Milito memborong seluruh gol Inter. Sementara di kubu Palermo, Fabrizio Miccoli menjadi bintang dengan tiga golnya ditambah satu dari Mantovani. Hasil itu membuat Inter terpaku di posisi lima dengan r a i ha n a ng ka 3 6 , s ementara Palermo bergeming di pering kat delapan dengan poin 28. (O-2)

AC Milan Gagal ke Puncak

Marseille Buru Gelar Ketiga

MARSEILLE̶Marseille melaju ke final Coupe de la Ligue untuk ketiga kalinya beruntun setelah meraih kemenangan 2-1 atas Nice. Loic Remy dan pasangannya di lini depan Brandao mencetak gol kemenangan Marseille dalam laga yang digelar di Stade Velodrome tersebut. Gol Nice dicetak Anthony Mounier. Marseille kini memburu gelar Coupe de la Ligue ketiga mereka dalam tiga tahun di bawah asuhan Didier Deschamp dalam laga melawan Lyon pada 14 April. (AP/MI/O-2)

Tinju Dunia Kehilangan Sosok Dundee FLORIDA̶Berita duka datang dari ranah dunia tinju. Pelatih legendaris Angelo Dundee menghembuskan napas terakhir dalam usia 90 tahun. Dundee adalah pelatih Muhammad Ali dalam rentang waktu 1960̶1981. Dundee meninggal pada Rabu (1-2) waktu setempat dikelilingi keluarganya dan meninggalkan kesedihan mendalam bagi dunia tinju. Sosoknya masuk International Boxing Hall of Fame pada 1992 dan menjadi panutan bagi para pelatih tinju dunia. Dundee tidak hanya melatih Ali. Total ada 15 juara dunia tinju yang pernah dilatihnya, termasuk Sugar Ray Leonard, George Foreman, Luis Rodriguez, hingga Carmen Basilio. Salah satu memori luar biasa dalam karier Dundee muncul pada 1981. Ketika itu dia mengeluarkan kalimat, You re blowing it, Son. yang membuat Sugar Ray Leonard bangkit untuk mengalahkan Thomas Hearns dan kalimatnya dipakai banyak pelatih tinju di negeri Paman Sam. (O-2)

Flamengo Lolos ke Grup Copa Libertadores RIO DE JANEIRO̶Ronaldinho mencetak gol dan menjadi otak gol lainnya saat klub Brasil Flamengo membukukan kemenangan 2-0 atas klub Bolivia Real Potosi untuk lolos ke babak penyisihan grup Copa Libertadores dengan kemenangan agregat 3-2. Klub Brasil lainnya Internacional juga lolos dengan kemenangan agregat 3-2 setelah bermain imbang 2-2 dengan klub Kolombia Once Caldas 2-2. Umpan tendangan bebas Ronaldinho disundul Leonardo Moura yang membuka kemenangan Flamengo pada menit ke-39. Peraih dua penghargaan Pemain Terbaik Dunia itu kemudian memastikan kemenangan Flamengo di masa injury time babak kedua. Di laga pertama, Real Potosi meraih kemenangan 2-1. Di babak penyisihan grup Copa Libertadores, Flamengo akan bergabung klub Argentina Lanus, klub Paraguay Olimpia, dan klub Ekuador Emelec. Sementara Internacional berada satu grup dengan juara bertahan Santos, klub Peru Juan Aurich, dan klub Bolivia The Strongest. (AP/MI/O-2)

REUTERS/DOMINIC EBENBICHLER

Gasquet-Simon ke 8 Besar MONTPELLIER (Lampost): Petenis Prancis Gilles Simon dan Richard Gasquet melaju ke perempat final turnamen tenis Open Sud de France. Keduanya samasama meraih kemenangan straight set.

Tes Perdana Ferrari Terancam Tertunda MARANELLO̶Tak cuma laga sepak bola Liga Italia yang terhambat gara-gara badai salju. Rencana Ferrari beruji coba pertama mobil barunya terancam tertunda gara-gara permukaan lintasan tertutup salju. Ferrari rencananya meluncurkan mobil terbarunya pagi ini (3-2) waktu Italia di Maranello. Setelahnya, tim tersebut menjadwalkan melakukan uji coba pertamanya yang sekaligus pengambilan gambar pembuatan film untuk kegiatan promosi tim tersebut. Namun, badai salju yang menerpa banyak wilayah Italia dalam beberapa hari terakhir membuat rencana tersebut terancam batal. Sirkuit Fiorano yang jadi tempat tes The Prancing Horse kini masih tertutup salju tebal. (O-2)

Simon yang merupakan unggulan kedua membukukan sembilan aces saat meraih kemenangan 6-3 dan 6-2 atas petenis Italia Flavio Cipolla. Adapun unggulan keempat Gasquet mengalahkan Nikolay Davydenko 6-3 dan 6-4. Keberhasilan tersebut diikuti petenis tuan rumah lainnya Guillaume Rufi n. Meskipun sempat

bermain ketat di set pertama, Rufin mampu menghentikan perlawanan unggulan kelima asal Spanyol Feliciano Lopez 7-6 (5) dan 6-3. Sayangnya keberhasilan tersebut tidak diikuti wakil Prancis lainnya, Edouard Roger-Vasselin. Menghadapi unggulan tujuh asal Jerman Philipp Kohlschreiber, Roger-Vasselin menyerah 4-6 dan 5-7. Dari Zagreb Indoors, petenis Jerman Michael Berrer menundukkan unggulan pertama Ivan Ljubicic 6-4 dan 6-4 untuk melaju ke perempat final turnamen tenis Zagreb Indoors. Berrer yang merupakan finalis tahun lalu tanpa kesulitan menaklukkan Ljubicic. “Saya bermain buruk,” kata Ljubicic. “Rasanya menyakitkan takluk di kandang sendiri.” Adapun juara bertahan Ivan Dodig mengalahkan petenis Turki Marsel Ilhan 7-6 (5) dan

CMYK

CMYK

7-5. Sebelumnya, petenis Austria Jurgen Melzer mengalahkan unggulan kelima Andreas Seppi 6-2 dan 6-3. Unggulan ketujuh asal Belanda Robin Haase juga melaju setelah mengalahkan petenis Jerman Matthias Bachinger 7-6 (4), 3-6, dan 6-3.

‘‘

Tiga petenis tuan rumah Prancis melaju ke perempat final Open Sud de France. Dari VTR Terbuka, petenis Portugal Frederico Gil sukses menyingkirkan unggulan keempat asal Spanyol Pablo Andujar lewat kemenangan 6-2 dan 6-1 di putaran kedua turnaman tenis VTR Terbuka. Gil yang melaju ke perempat final akan berhadapan dengan petenis Prancis Jeremy Chardyn yang mengalahkan petenis Argentina Leonardo Mayer 7-5 dan 6-2. Adapun unggulan teratas asal Argentina Juan Monaco juga

melaju ke perempat final, setelah mengalahkan petenis Rusia Igor Andreev 6-2 dan 6-1. Pada perempat final, Monaco akan berhadapan dengan unggulan lima asal Spanyol Albert Montanes, yang mengalahkan petenis Brasil Rogerio Dutra Silva 7-5 dan 6-2. Tak Sabar

Venus Williams akan bertanding lagi untuk pertama kali saat dia tampil membela Amerika Serikat di ajang Piala Fed melawan Belarusia. Sebelumnya, Williams absen lima bulan akibat sindrom Sjorgen, penyakit autoimunitas yang menyebabkan kelelahan dan sakit persendian. Williams sudah tidak bermain sejak ajang Amerika Serikat Terbuka pada Agustus lalu. Williams kini berlatih dengan tim Piala Fed AS dan mengaku tidak sabar untuk bertanding lagi. “Saya merasa menjadi bagian dari tim dan akan segera bertanding membuat Saya mendapatkan energi tambahan. Saya butuh berada bersama tim ini setiap hari dan tidak hanya beristirahat di rumah,” ujar Williams. (AP/MI/O-2)

TES SEPANG

Stoner Kembali Berjaya SEPANG (Dtc/Lampost): Casey Stoner benarbenar mendominasi tes MotoGP di Sirkuit Sepang. Setelah absen di sesi pertama, Stoner berjaya di dua seri terakhir, termasuk Kamis (2-2) sore WIB. Stoner kali ini mencatatkan waktu tercepat 1 menit 59,607 detik setelah melahap 21 lap. Ia unggul setengah menit atau 0,591 dari rival terdekatnya Jorge Lorenzo. Pembalap Yamaha itu cukup banyak mengitari lintasan Sepang, yakni 35 kali. Di posisi ketiga tercepat ada rekan setim Stoner, Dani Pedrosa, dengan raihan waktu 2 menit 0,256 detik setelah melahap 26 lap. Di posisi ke-4 ada Ben Spies dan pembalap Ducati, Valentino Rossi, di urutan kelima. Tes yang dilakukan hari ini adalah yang terakhir dalam rangkaian tes pramusim di Sirkuit Sepang. Hari pertama Lorenzo tampil tercepat dan kemarin giliran Stoner. Sementara itu, pembalap Ducati, Nicky Hayden, masih menyimpan asa mengikuti sesi tes uji coba MotoGP kedua di Jerez. Hayden tidak bisa mengikuti penuh sesi tes pertama MotoGP di Sepang karena bahunya yang cedera belum pulih secara total. “Jeda waktu hanya dua minggu, jadi saya akan kembali, bertemu dokter dan menyembuhkan bahu saya. Ketika pertama kali saya merasakan sakit itulah, kami memulai rencana (untuk tes Jerez),” ujar Hayden, dilansir dari Crash kemarin. “Kemudian saya sembuh lebih cepat dari yang kami pikirkan, jadi saya mencoba di sini (Sepang). Tetapi saya tidak bisa menyelesaikan tiga hari penuh. Jadi jika saya mampu pergi ke Jerez dan mengganti beberapa hari saya yang hilang, itu akan menyenangkan,” katanya. (O-2)

CMYK


AC Agen AC RESMI PABRIK LANGSUNG. TERMURAH !!! Jika lebih mahal diganti selisihnya. Panasonic, LG, Sharp. Terima cuci, repair(Agen resmi) TIMMY ELECTRINDO Tlp 242222, 7444470 AC bergaransi 3 th, tunai/ kredit, panasonic, LG, Sharp, Crystal, Hub LINTAS SURYA Tlp. 0721 241101, 7490054 Winda AC jual AC/Secd, serv/cuci AC, kulkas, dispenser, PS ms cuci dll, 257556, 7403726 08127921648 & 0721-7174866.Minggu Buka

ahli gigi Rama Dental ahli bikin gigi, psng behel gigi Jl P. Antasari 18/dpn bioskop Sinar Bdl. 0812.7945122, 0721268544 Jl.HOS Cokroaminoto 18 Kebon Jahe.

BADUT Tama Ent. Mulai 150rb. Badut, dekor, balon dll. Hub.0812.79742313, 07217426047 Anto Ent: Badut, MC, Sulap, Dekorasi, Balon, Pinata dll.Hub:081379408364

BIRO JASA POTONG RUMPUT Jasa Sabit-Potong Rumput Taman, Kbn Ling rmh & Parik Hub:Winda Tlp 07217503570/082181824700/085 669307000

BUS PARIWISATA Sedia Bus untuk Wisata Rohani,Darma Wisata Acara Pernikahan,Keselamatan Penumpang Prioritas kami.Klik WWW. Darmadutawisata.com

Cuci springbed Cuci springbed, karpet, sofa, ACS antar jemput bersih hygenis, harum. Hub. 0721-3644254

elektronik DIGITAL PARABOLA Spesialis Parabola system distribusi Sales & Service. Sedia Indovision/tor tv dll. Hub. 0811.722855, 475331

HANDPHONE Server Asli Lpg, trm pendaftaran Agen Telksl 5:5450, 10:10400,20:20250, Indst 5k:5050, 10k:10050, 25k: 24900 XL 5:5300,10:10300 Flx 5, 15/9.95/19.5 Esia 5,20/10.15. Minami_Cel, 085269555333, 0819.779.81001

FURNITURE JATI UKIR BAROKAH menerima psnan, jual, beli, tukar tmbh, cash/ credit & mnrm servis brg lama bs kmblibri. Hub. 0721-7375949 Minimalis Produksi,interior + furnitur,spesialis furnitur minimalis modern,Jl.Flamboyan Raya No.14 Tjg Seneng 0721-9085166

hordenG “Neo Classic ” trm pemesanan/ pemasangan hordeng, vitrage, spiral, vertikal/horizontal blind dll,hsl memuaskan, hrg variatif. Hub. 081369342793,081977972187.

indekost Kost karywn/ti fas: Lkap nyaman parkir luas lok.Enggal. Hb. 0811791229. Rumah kost fasilitas lengkap, AC, TV, klks, kmr mdi dlm, prkr ls, Jl. P. Kemerdekaan 18 tlp.253967. Kost executive Penginapan dan Perkantoran DIVKA Residen Faslt AC,TV,Laundry dll Jl.P.Antasari No.114, Telp.0721 269763, 085658800281 Trima Kost Mggn, Blnn, Jl Griya Fantasi 2C/8 WHP Hub. 702498, 0812.727.7590

INTERIOR Nadia Interior, Mendesain/ Membuat kitchen set, kmr set, lemari pajangan, counter, bar, counter bank, meja kantor, r. karaoke. Phone 470206, 0811792863 Safira Interior: membuat kichen set, kmr set, lemari pajangan, bar, meja kantor, counter bank, partisi. Showroom: 0813.79129108, 7164443

KECANTIKAN Jual pil pemutih kulit. Ingin kulit putih spt orang jepang & korea sehat mulus putih & awet muda. Buktikan CP 085367141646.

kehilangan STNK BE 3880 EN, NK: MH1JBC128K227650, NS: JBC1E2212257, an: M. Harunsyah. STNK BE 3897 DK, NK: MH1JBC112AK618833, NS: JBC1E1615768, AN: Selamat Riadi. STNK BE 4298 DK, Nk. MHMFM517H1R046449, Ns. 6D16C158798, An: PT.Keong Nusantara Abadi.

STNK BE 4861 YQ, Noka. MH344D001AK093464, Nosin. 44D-093643, An. Betty Meilina. STNK BE 5461 YO, Noka : MH1JF6116AK069594, Nosin : JF1E1069472, An : Imelda Feryani, S.E. STNK BE 5732 YK, Noka : MH35D9002AJ486627 Nosin : 5D9486688, An : Nurmila. STNK BE 6661 AJ, Noka : MH34D70027J676632, Nomor Mesin : 4D7-676689, An : Juandi .

KESEHATAN NUTRISI KESEHATAN Hidup Lebih Sehat dgn Nutrisi Naik / Turun BB 4-7 kg / bln. Hub: Carol 0812-68991199 Hidup Lebih Sehat dgn Nutrisi Naik / Turun BB 4-7 kg / bln Hub: Diego 0852-68918888

PIJAT KEBUGARAN Pijat full body Pak Tikno dipanggil Bandar Lampung. Hb. 0813.37872737. Vi v i U r u t R e v l e k s i d l l t r i m a Panggilan.0852-67904681,081933591789,719066

kolam renang Dunia Kolam Renang: Pembtn, prwtn, perbaikan, obat-2 an, peralatan Jl. Hayam Wuruk 198 E Kedamaian tlp. 0721- 7444567

KOMPUTER Terima jual beli Laptop bekas service & sparepart. Beli laptop sgl knds hrg menarik. Hub. 0813.19900982, 9010982. Jual laptop murah core duo, core2duo, core i3. Laptop Toshiba p4 hy 1,8jt. Hb sgr. 081319900982, 9010982

KURSUs menjahit Bisa cpt cari uang disk 20%-50%, bisa disalurkan kerja. Cpt2 ikut kursus menjahit &mode JULIANA JAYA.T.Umar Gg.Kiwi 5.Cp 701677081540816997

MEJA BILLIARD Sokasi selalu sedia meja billiard 9’’/7 feet Second 95%/ bru + mcm aksesoris Jl. Ridwan Rais No.9 TKT Telp. 081272385555, 07217501705, 085789889853

MESIN-mesin MESIN ARANG Dijual cpt murah msn produksi arang batok kelapa msn 3x6, 4x8, siap pakai produksi 100 ton/bln. Hub.082185011855

MESIN CETAK Dijual mesin cetak merk Toko 810 & mesin potong kertas DQ201. langsung ke Lincah Store Jl.Pemuda 94 smpg Ramayana Tjk tlp.0721-257171

MUSIK

PRINTING Cetak full color tanpa minimal order, 1 Lbr pun bisa, tanpa repot dilayani di tempat anda, banner, kartu nama, brosur, poster, souvenir dll. Kualitas harga pelayanan ok Hub. Percetakan Lintas Kreasi Jl. T. Umar no. 30 Bdl tlp. 081541339354 ( 24 jam ) Digital printing stby 24 jam, melayani pembuatan benner, spanduk, baliho, Jl. Arjuna Gg. Kancil No. 7 Kp. Sawah TKT 0721 9325551, 0821 72350005

PELUANG USAHA

KIA Musik jual beli alat music korg paso,roland, Yamaha, tecno, beyer, proel, jn.coostik, peavey, beringer,son or,pearl,roling,tama,leany.Ibanezo dll Pringsewu. Hub.081279942868.

Es-batu charger (beku non-stop) dlm brbgi box kedap udara shl ukr, hemat 50% ttp hidup saat PLN mati/dimatikan, siap 24 jam sms. Hub. 0852.10001955.

Jual sound system, confrem system, portable, wireless, alat karaoke & sound u/ meeting, seminar, resto, gereja, apartemen, hotel, ktr, hall, mall, band, kampanye, pemilu, orasi dll. Bs kirim/psg seIndonesia. Hub. GM MUSIK 267915, 081310415106

Dahsyatnya Bisnis Forex ! Modal Rp 5 Jt Profit 50% selama 25 hari T.02295404446/SMS“Minat”087780470333 www.mbankshelin.com.

ADI Musik: jl/tkr tmb: i5(4) i4(5) i3(5,5) Pa50(7) Pa80 Pa500, PSR900, KN1400, 2400,2600,X50,CORA,Blazer,Beta 3 ,PV16ch,8ch,CS800,AD3600,Behr. 20 ch, a/esis,DOD, AXL. Ph.268983, 081369139529.

CUCI GUDANG Paket alat music band Rp.15jt dijual seharga Rp.10jt saja (New) Sound System Tasso T3 ±6000w Rp.48jt (second, new Rp.100jt) OBRAL alat band & soundsystem berbagai merk terkenal, disc s/d 40% Yamaha,JBL,Mackie,Allen & Heath,AXL,Sonor,Tama,RMV,Iban ez, Artrock,Cort,Best,Rhyme,Gallien Krger,dll Rama Swara telp.(0721) 251652-0811792034 Sinarta musik pernikahan, sourmatua, orgen tunggal, pesta bonataon dlm & luar kota. Hub. 085216105475 Drs. Edison E. Sinurat. n

OBAT-OBATAN Produk Sensasional Mengatasi Mslah Kesehatan & Kewanitaan Organ Intim Wnt. Hub:0852-86872003

OBAT TELAT BULAN Anda telat bulan & lancar haid ?? Kini ada solusi cpt & tpt, ckp 1xpake dlm 3jam dijmn lsg lancar 100% bergaransi aman tnp efek smaping. Hb. 0853.56716666, 087893535666

PENDIDIKAN MAGANG KE JEPANG Mau Magang Kejepang Jalur IMM & Swasta,Belajar bhs Jepang Dulu di Kaneru Japan LANGUAGE,(Dibuka Class Untuk Pelajar,Mhsiswa dan Umum) Cp (0853-20414894 / 081957104283) Andi

PRIVAT Privat Siklus Guru dtg kermh semua pelajaran SD,SMP,SMA Hub:07217481330/0857-68003557 Privat Bintang Education smua pljrn TK, SD, SMP, SMA, umum, mengaji, guru dtg ke rmh, professional & sabar, siap UN, semester. hub. 07213667558, 0813 69 277 269 

PENGINAPAN PONDOK PALAPA, HARGA MULAI DARI 80 RBU, DI PUSAT KOTA, FAS : AC, TV, KM PRIBADI, BREAKFAST, PARKIR LUAS, JL. P.E.M NUR 7623158, 7188333, 087899764477, 08538151888 PONDOK INAP ANTASARI/ Penginapan & Homestay & kost: harian / mingguan / bulanan, Fas : AC/TV, KM didlm, parkir luas, aman Hub: 07213651116 & 082183437171 Jl. Antasari 171 Bdl hrg mulai 75 rb/hari

pengobatan Sedia obat herbal batuk, tifus, kencing manis, asam urat, alergi, anak & dewasa. Hub. Bashir 087899296123.

properti ARSITEK OA S E A r s i t e k t u r b e r p n g l a man merancang bangunan rmh tinggal,ktr,bangunan.hb:081272634488BAHAN BANGUNAN D o u g h l a s A r i s t e k t u r. R a n cang+renovasi: rmh, rk, gdg (hrg mrh) Cont: 081279448120, 081272112499. Trm panggilan konsultasi (Sabtu tutup).

Aluminium Spesialis kusen, jndla, partisi, pntu almnium, folding gate, rolling door, rak alm dll, mrh ber garansi. Hub. Toko MITRA Jl. Samratulangi 33 A tlp.7477282, 081379200333

FOLDING GATE BINTANG FOLDING GATE khusus terima Pesanan Pintu Folding Gate. Hubung segera Jl.Raya Natar Km 16 No.8 A Srimulyo 1, Pemanggilan Natar TELP. 0721774905, 7324723

Pagar Elektrik Spesialis Pembuatan Pagar Elektrik/ Pagar Remote,Portal Elektrik.Hub: Jl Yos Sudarso Km 10 B.Lampung.Tlp 0853-57542499

GUDANG DISEWAKAN Disewakan Gdg tertutup Ls 2340 m2 & open storage 72 x 36 u/ masa Des’2011 s/d Juli 2012 di Jl.Ir.Sutami No.225 TK Timur Bdl + 8km dr Pelabuhan Pjng. Hub. 0811722018.

KANTOR & GEDUNG Dijual/disewakan kantor 9x12m & Gdg 12x15m dgn tnh 1.336 m,SHM, IMB, Jl Tirtayasa Gg.Suharto min 5 th, Hub: 0811722018

KEBUN DIJUAL Kebun sawit 10,5 Ha, Ds. Sukadana ilir kec bunga mayang LU, hub. 08127901445

kOLAM dijual Kolam ikan cck utk lobster, Kp Baru Unila, SHM, 1400 m2, 750 jt/ nego. Hub. 0812.72738989, 771704, 081379789456

RumaH dijual Jual rmh Jl.Tupai/Bakti No.21/40 Kedaton. 2 rmh LS Tanah 489 M2 SHM No.9948/SDD Tanpa Perantara.Hrg Nego. Hub: 0812-35496903

Rumah Lb/ Lt 900/260, 4KT, 2KM, lst 1300W, garasi pisah rumah induk Jl. Kamboja III labuhan dalam BDL telp. 085383844422 Jual rmh tgh kota 150m2 Jl.Rdn Intan Gg TK Darma Wnta Banding Agung Hrg 210 jt. Tlp 087819078189 Rumah dijual Jl. Jend Gatot Subroto No.9 pahoman b. Lampung, SHM, Lt/ Lb : 390/100 Hub. 081379764599, 081279260956 Dijual Cepat Rumah Griya Sukarame Blok E2 No. 24, Harga Rp 125 jt/ Nego. Hub: 785412 RMH Perum Ragom Gawi F1/16 Kemiling Permai, LT/LB 130/75, 3KT, s.bor, grs, 300 m dr Samsat. Hb. 0813.69112128. Dijl Rmh Jl Rajabasa II Blok D No.10/57 Perumnas Way Halim dkt Pasar dilewati Angkot,Km4,Listk 1.300,Pm,Telp LT:141 M2,SHM,Garasi,Nego.Hp:085384358510 & 0853-57569324 Dijul rmh Perum Griya Sukarame Blok G 3 No 19, 3 KT, 2 KM, Ls : 120 M2 Renov. Nego Hub : 081279266310 Rmh dijual cpt 2 rumah,LT/LB 361/108 & LT/LB 213/216,Jl. W. Monginsidi Gg.Murai 26 T.Betung,garasi luas,SHM. Hub:0821-81050309,0721-273348

dikontrakkan Rmh di Jl. Turi Raya Perum Graha Madu Pesona Kap 104 fas. 2KT,1KM,carpor t, air lisk Hub: 081333044435/081996858927

DIJUAL- DIKONTRAKAN Rumah baru renov Villa Citra 2, LT 249m2, LB 225m2, 3KT, 3KM, hub. 08154061111

TANAH & BANGUNAN Tanah & bangunan LT: 1200 m2, LB: 230 m2, Jl Ratudibalau No. 88 Tj. Seneng B. Lampung (cck u/ Ruko atau distributor) Hub : 0811728622.

ruko dijual Jual ruko lok.strtg 3 Lt Jl.Pemuda 84 smpg Ramayana Ps Bawah T.Karang 750 jt nego. Hub.0721-250130. Dijual Ruko 3 Lantai. Jl.Pemuda No.94 Samping Ramayana,Pasar Bawah. Hrg 750 jt /Nego. Minat Hub 0721-250130 / 021-3153779 Ruko 2,5 lnt, 4x28 m2, SHM, lnt atas wallet 450 Jt, Jl. Ikan Tenggiri 64 (petojo es) Hub : 08127977773 Ruko Jl. Imam Bonjol No. 236C, 3LT, Dd. Air T. karang Barat. Hub. 082191148857, 081369319234, 081272557272, AN. H. Muslich Nurjaya (T. Perantara)

I 20

Pariwara

JUMAT, 3 FEBRUari 2012 lampung post

Ruko M.M Laga Ligo Jl. G. Subroto No. 10 Pahoman, 4 pintu. Hub. 082191148857, 081369319234, 0812 72557272, An. H. Muslich Nurjaya (T. Perantara)

TOKO DISEWAKAN Sewa Toko utk Anda Mau Usaha di Pringsewu.Hub :08154020098

TanaH Tanah dijual 1,5 ha, 8000 m2, 3000 m2, 2000 m2, di Jl. Soekarno Hatta (by pass) lebar mengikuti jalan, 120 m, 80 m, 20 m. Hb. 0721-702249, 3555277. Djl tnh 6000 m SHM hrg 230/m nego Jl.S.Hatta by pass blkg Ktr Camat Kedaton. Hub. 0815.40885590 Tanah Luas 4600 M2, Jl. Ry. Kalianda , SHM, Rp. 125.000 / M Hub. 081379764599, 081279260956 Dijual tanah & Bangunan, Cucian Mobil kali balok Jl. P. antasatari No. 156 LS. 2367 M2, SHM, tanpa perantara peminat serius Hub. 081905820777 Tanah Ls 16.5 x 22 m2, SHM, Jl. Jati Durian Payung T.Karang Pusat. Hub.0853.69441100

TANAH KAVLING Dijl tnh Kavling dgn berbagai ukuran. Jl AMD Kota Jawa Kel.NOG.TBB dkt Citra Garden hrg mulai 35jt/Kav. Hp.0878-99331993,0721-7539918 Tnh Kav Jl.U.Suropati Gg.Yudistira Kel.Harapan Jaya dkt lpgn Golf Sukarame LS:10X16 M2.Hub:087899331993 & 0721-7539918 Tnh Kav.LT:300M di Sukarame sesudah Permata Biru BDL, Nego Hub:085384358510 &085357569324

LAMPUNG UTARA Dijual BU rmh+halaman di Kotabumi, LB 400 LT 11.250 m2, ada kolam ikan, pgr jln raya, SHM, 700 jt nego. Hub. 0813.80548788.

LAMPUNG TIMUR Dikntrkn Ruko 2 pintu/2 Lnti & 2 pintu /3 Lnti Jl.Pasar Semarang Baru Lamtim Hub: 08127216329 & 0721-265996

WAY KANAN Dijual cpt rmh 15 x 15M dpn ktr pemasyarakatan (LP) Kab Way Kanan Kampung Negri Baru. Htg Nego Hub: Rosnani 0821-83669526

Metro Dijual tanah Berserta Bangunan Luas = 660M2 + Bangunan,Nego Jl.Kerinci II Metro, TP,SHM.Hub : 081379416153

LAMPUNG SELATAN Tanah 10 Ha, SHM, pinggir jalan lokasi di Pegantungan Bakauheni Lampung selatan telp. 085269853888, 081929911256

OBAT TELAT BULAN Anda Telat? Produk Import untuk telat 5-7 Jam pasti Lancar aman & bergaransi. Hub : Apotek Sinar Farma Jl. Ampera 88-B Tanggerang Hp. 085330091112 garansi luar Kota obat dipakai baru dilunasi.

Ekstrak ikan gabus sari mina, asli, dpt naikan kdr albumin, prs penyembuhan stroke, kanker. Hub. Evi 081377752488

TERAPI BEKAM & HERBAL “solusi sehat, alamiah, ilmiah, ilahiah” sangat efektif untuk mengobati berbagai macam penyakit. Gadingrejo Pringsewu. Hub. 08127910037

RUPA - RUPA KUNCI & REL GARASI Pasti mrh & berkualitas cek dl harga tmpt lain baru beli disini : kunci komplt 60 rban, engsel stenlis 15 rban, Cavel 55 rb, Engsel plat 6-10 rb, Body Ses 120 rb, Solid 90 rb, Berluci 60 rb, pnt panel press 500 rb, rel tikung 550 rb, P. besi tikung 2 Jt/daun Hub : 07219371367, 268399 & 081369229729.

SEDOT WC Sedot WC penuh, pipa-2 & westafel mampet hilangkan bau tnp bongkar paling mrh garansi. Hub.7400060

TIKET PESAWAT Tiket Penerbangan Cara Baru beli tiket Pesawat Murah & Mudah Reservasi Via SMS/Call/Email. Hub:0852-57200944. www nasional travel.com

SALSA/ YOGA/DANSA Membentuk badan jadi padat & berisi, mengobati stress. Hub. 0721473097

SANGGAR BUNGA Sanggar Bunga Fanny, menerima pesanan bunga papan medan (sewa) & bunga segar Jl.jend.Sudirman No.110 tlp.0721-9928989, 3666219.

SPA Diamond’s SPA Family Healt SPA, Menerima Massage,Lulur Sauna dll P/W Pringsewu. Hub 072922550

SERVICE DARMIN Elktrnik trm srvice pnggil TV, VCD, DVD, speakr active, k.angin, strika dll (bs tukr tmbh). Hub. 082184364724, 087899506812

LOWONGAN Cari Fee Sponsor menarik B.Sitter/ Perawat untuk kerja di Jakarta Gaji sm dgn di S’pore & Malaysia. Hub.Tlp/SMS 021-7506661/081399621114

Diamond’s SPA & Salon bth karyawati min SMA, tanpa keahlian khusus, berpenampilan menarik. Hub. 072922550 Bth cpt Baby Sitter, peg toko & resto u/ Jkt & Batam, gaji 1- 2 Jt, tdk ditmpg(lsg terbang lsg kerja). Hb. 0812.25085900.

RIZKY Service kulkas, p. air, mesin cuci, AC, Dispenser, water heater, k.gas, tbg elpiji, k. angin, m.com, J.beli AC baru&cuci AC. Hb. 7506931, 082185021331. Gransi 6 Bln

PT Multi Top Sarana membutuhkan tenaga kerja wnt u/ diposisiskan sebgi staf administrasi umur min 25 th max 35 th pendidikan D3/S1, lamaran diantar langsung ke alamat : Jl Perintis Kemerdekaan No 159 Tanjung Gading Tanjung Karang Timur Bandar Lampung Telp : 0721-263714

service pANGGIL AC, Kulkas, Frezer, M. Cuci, W. Heater, dll. Hub. 081272590428 

Dicr Staf Produksi & Adm, Wnt, SMA u/ Bandar Jaya. Hub. 0815.41300435 tdk SMS

Dibutuhkan Segera Sopir Mobil Pribadi. Lamaran Antar Langsung ke Wisma Bandar Lampung,Jl.Zainal Abidin PA No.1 Bandar Lampung

MItra Persada membthkn llsn min. SMU sdjrt utk dididik/dijadikan Guru TK/Paud.Hub. 0721-7389481, 085768322244.

Dibutuhkan Financial Advisior min SMA/kuliah/krywn bisa part time income & jenjang karier pasti, krm lam ke e-mail d_andri@yahoo.co.id

SUMUR BOR “RIZKY BOR“Menerima Pembuatan Sumur Bor Mesin,Service Pompa air,Gulung Dinamo,Instalasi dll Hub:085367519001, 081379136574

SUPRANATURAL Memenangkan 99% Pilkada jika anda berminat (yakin) Hb.Bp.Andrea 081957040070 (tdk mlyni SMS)

VIDEO SHOOTING BDU production terima company profile, praweding/weding, video shooting. Hub. 0721-77724439779900

WALET Buana Jaya Walet Jl.Kartini 98 (sbrg BNI) tlp.262686 jual alat-2 Walet, telur, sound sytem, Timer dll.

Dibthkn Seorang Wanita, SLTA, berbakat utk Pramuniaga Buku. Langsung ke Lincah Store Jl. Pemuda 94 Tjk smpng Ramayana. Dibutuhkan Pria, dinas luar kota, max 35 th, sopan, ramah, SLTA/sederajatm bisa bekerja dg team, memiliki SIM C, punya kendaraan bermotor. Lamaran diantar langsung ke Jl. Soekarno Hatta, Ruko Perum Bukit Kencana 3 No. 8 depan Tunas Supermarket by pass, Sukarame, Bandar Lampung

Dbth Intertmen Karaoke luar pulau gaji 10 jt sd 15 jt/bln, kntrk hanya 3 bln, wanita cntk / mnrk, fas mkan/ mes grtis Hb. 081541032777

Perush expedisi bth sgr supir truk engkel/fuso/colt diesel, lintas sumatra-jawa, 30-40 Th, pengalaman min 2th, pnya ijasah asli pnddkn trakhir, pnya HP, Sim B1 umum, info lbh lanjut hub. Ari 082177960022, david 082181686693 Dibutuhkan Teknisi AC Ruangan. Hubungi LINTAS SURYA, 0721241101.

NEEDED

Ingin berkesempatan bekerja ke luar negeri yang aman & terjamin hanya di PT MMG bth pria/wanita, usia 18 s/d 35 th, Pria : job pabrik, konstruksi untuk dimalaysia gratis gaji ± 2 jt, wanita untuk di singapura uang saku 5 jt bersih + gaji ± 2,8 jt Jl. Pagar alam ( PU) Gg cendana no. 95 B kedaton. Tlp 0721 782227, 081272376199, 081541032777

Academic Coordinator

LOWONGAN KERJA

- Creative & energetic

Hotel Bernuansa Exotic membutuhkan: 4 orang Karyawan (Sebagai Perawat Satwa) Persyaratan: • SLTA sederajat • Jujur • Max 25 th • Giat, terampil • Cinta satwa • Bertanggung jawab • Siap bekerja keras. Hub. 0721-9979799

Requirements: - Male/Female - English spoken and written - Teaching experience - Managerial skill - Able to operate computer

Send your application letter & CV Before Feb 10, 2012 to:

EASY ENGLISH Jl. H. Said No. 5 Kota Baru, B. Lampung


I 21

Pariwara

JUMAT, 3 FEBRUari 2012 lampung post

OTOMOTIF BENGKEL Bengkel Mopiez,Motor Sport & JBB Presindo Menerima Pres sasis,Velg Racing,Segitiga Shock. Hub: Tlp 0852-6929 2676

BOX & BAK MOBIL PERKASA MOTOR: Jual-Beli, TT bak baru, boks Kabin. Hub. 705054, 7570889, 08154043056

MOBIL PENGANTIN Disewakan mobil Pengantin Mercy New Eyes Warna Silver. Berminat hub. 0721-7361700-0811728117

mobil DIsewaKAN Satria Perdana Rentcar Inova, Avnz, Xenia dll New bln,hrn Hub: 085263539003, 7377246 sgra pesan. CV. Samania. Cary/Futura 125 – 175 rb Bndra 100 PU/Kda 150-200, Avz/ Xen/Apv/Kjg 200-250, Inv 300-350. Hub. 0721-7344447, 9901230 ****** OONK RENTAL CAR ****** Sewakan Sedan Pengantin, Innova, Avanza, Xenia. Hub: 0721-7471813, 0811.799813. n **** ARLENDI RENT CAR **** Menyewakan Avanza, Xenia, Innova, Sedan Pengantin. Hubungi. 0857.68362979, 081279085447 n ****** ALFAN RENT CAR ****** Menyewakan Avanza, Xenia, Innova, Sedan Pengantin. Hubungi. 07217525657 – 0813.69705657. n JONI NIAGA RENT CAR: Inova, Kijang Capsul, Avanza, Xenia, APV, Altis, ALphard. Hub. 7403700, 7692086, 0812.7264905 ******** OTO RENT CAR ******* ******** XENIA / AVANZA ******* ***** 200 rb/hari – 4Jt/ bln ******* ***** syarat mudah - harga murah *** Call 241241, 7301153, 081279773313 MINANGA OKU CAR , sedia : INNOVA, AVANZA, XENIA, APV, Hub: 0721 7165600, 0812 72056000 Disewakan mbl TOYOTA ALPHARD/ FORTUNER. Hub. 0721-7349118.

TOUR & TRAVEL ASSALAM TOUR & TRAVEL, Lampung-Jakarta,Lubuk Linggau-Palembang PP,n sewa Mobil EBF Microbuss. Hub.081541015053

mobil dijual Honda stream MT Tahun 2005, Toyota yaris E tahun 2007, Kijang inova V tahun 2006, disel, Inova G, bensin tahun 2005 & 2006, Panther touring tahun 2002, Panther LV tahun 2004, Panther LM tahun 2005, Suzuki APV tahun 2007, Baleno tahun 97, yang berminat, Hub, BUDI WAHANA MOTOR Jl. Raden Intan No 68 T. n karang ( depan BRI )

DAIHATSU Gran Max PU 1.3’10 Hitam 75 Juta Nego, Bisa Kredit. Hubungi: 082178889567 Dijual BU zebra ZL 1300’2004, ac, coklat metalik pjk baru harga 54 jt nego hub. 087832001080 PROMO DAIHATSU ALL NEW XENIA TERIOS GRAND MAX PU GRAND MAX MB SIRION LUXIO

DP Rp 24 Jt-an DP Rp 23 Jt-an DP Rp 10 Jt-an DP Rp 15 Jt-an DP Rp 23 Jt-an DP Rp 17 jt-an

Free Jasa Service 50.000 KM, melayani Liwa, W.Kanan, T.Bawang, Kt.Bumi, Tanggamus,Kalianda dll. Proses mudah & cepat. Hub. ANGGA DAIHATSU 0813.69538676, 3661581.

Jazz ‘2005, matic, silver, plat B, Hub. 081369587000, 0721 7493939 n Sedan Prestige ’86, BE kodya, abu-2, body mulus, siap pakai, tidak menyesal. hrg nego,z Hub. 081379986809 n

Xenia Li Spor ty ’ 09, seper ti baru, harga 112 juta nego, hub. 081379766664 n

Civic Wonder’86 abu-abu ac tape s,paki. Hub. RAJABASA MOTOR .089631118222 n

Engkel Daihatsu Delta Bak’79, BE, pajak hidup, bak cargo, siap pakai. n Hub. 0813.79986809

JAZZ idsi A/T ‘04 bensin, hitam , pjk bln 11, B, mulus, s. pakai, Cash & Credit hub. MELANA 2 telp 0721 7529555 n

Taft Hiline’92, hitam, 142jt/nego. n Hub. 081541287866

CRV2.0 A/V‘03, bensin, abu2, pjk bln 6, BE, mls, s.pakai, Cash & Credit hub. MELANA 2 telp 0721 7529555 n

Daihatsu Feroza’94, hitam mulus, AC, TP, ban cangkul, p. sendiri, faktur, VR, hub. 081272305000 n Xenia ’04, gold, ac,tape, Hub. RAJABASA MOTOR .089631118222 n Grand Max PU’2009, hitam BE kodya, kondisi oke dan mulus, hrg nego hub. 0813795926692 n Taft Rocky’1987, ban 33, BE kodya, siap pakai. Nego. Hub. 081279236565 n Xenia VVTI XI, 2006, bensin, hitam, pajak bulan 10, plat B, hub. REGITA MOTOR telp. 0721 701076 ( Cash & Credit ) n Xenia Li VVTI, 2008, bensin, hitam pajak bulan 2, plat B, mulus, siap pakai, Cash & Credit hub. MELANA 2 telp 0721 7529555 n Terios TX, 2010, bensin, hitam, pajak bulan 7, BE, , terawat, mesin Ok, harga nego Hub. 0721266706 n Luxio, th 2009, hitam, BE, mulus mesin OK, s. pakai, hrg nego. Hub. 081369411030, 085378709022 n Grand Max Blind Pen 2011, hitam, BE, terawat, s. pakai, hrg nego. Hub. 081369411030, 085378709022 n Taft Hiline’92, hitam, 142jt/nego. n Hub. 081541287866

DAEWO Daewo th 02 model Spark plat BE warna biru pajak panjang siap pakai 46 Jt/Ng. Hub : 07217389077

Ford Ford Ranger’2005, silver, BE, Hub. 081369587000, 0721 7493939 n Ford Langer 2,9, th 2005, silver, BE kodya, s. pakai, pajak panjang. Hub. 7493939, 085381467883, 081369587000 n

HONDA Accord 2.0’00 BE, VR/BR, AC, rmt,Hijau Met, 90Jt. Hb.0721-3624000 Jl.Rd.Rais 68 Kedamaian.

New CRV 2.0 AT’03, bensin, hitam pjk bulan 6, plat BE, Hub.0721 268706 n Jazz IDSI ‘05, matic, silver, B, mulus, terawat, pjk panjang. Hub. 7493939, 085381467883, 081369587000 n Ciello’ 94, merah, B, full s.system, bagus banget & mls, nego, s. pakai. Hb.0813 69411030, 085378709022 n Honda CRV 2.0, AT, 04, hitam met, BE kodya, pajak Jan 12, KM Rendah, istimewa Hub. 0721. 7524751, 081369519239 n

isuzu

L300 Pick up’89 Solar, BE, pajak baru, siap kerja. Hub. 0853.69441100 L 3 0 0 P U ’ 0 8 , B E , P S , H i t a m , ex mebel.114Jt. Hb.0721-3624000 Jl.Rd. Rais 68 Kedamaian. n Kuda GLS Diesel 2,5 ’01, BE, AC, VR, BR, TR, Hitam Met, PS, PW, 79 Jt. Hb. 0721-3624000 Jl.Ridwan Rais 68. n Mitsubishi Engkel’2004, siap pakai. Hub. 0811.724576. n Mitsubishi Engkel’2005 Box, siap n pakai. Hub. 0811.724576. Mitsubishi PS 120’2002, siap pakai. Hub. 0811.724576. n

F U T U R A’ 2 0 0 4 , m e r a h , s i a p pakai, harga 58 juta nego, hub. 081379766664 n Forsa’ 86, merah, plat D, msn katana, siap pakai nego hub. 08992283077 n Swift ’2007, abu-2, BE, Built-up, Hub. 081369587000, 0721 7493939 n Suzuki Apv X, 2007, silver, B, Hub. 081369587000, 0721 7493939 n Carry’2002, abu2 met, hrg 80jt/ nego. hub. 089631118222  J.Katana’ 96, merah, BE, s. pakai mulus mesin oke Hub. 081369450489 n Futura GRV, 00 biru muda, orisinil, 55 jt nego, bisa cash & credit Hub. 081379766664 n

Mitsubishi PS 120’2005, siap pakai. Hub. 0811.724576 n

Futura MB ’93, hijau, s. paka, mesin oke, hrg nego, Hub. 081379986809 n

Lancer’ 90, putih, bdi kaleng, new, AC, PS, PW, Tape, pjk hidup, BE kodya, nego. Hub. 081379008866 n

AVP arena GX 2008, bensin, hitam, pajak bulan 5, plat B, terawat, mesin Ok, harga nego Hub. 0721266706 n

Toyota Rush Tipe G Desember’07, KM 58, BE, Htm, mls, trwt, tgn I, hg 165 Jt nego. Hub.0812.72512777, 7360404

Inova type E’ th 2007, merah, BE, orisinil, mulus, s. pakai, hrg nego. Hub. 081369411030, 085378709022 n

Kijang LGX’ 02, B, biru, mulus, full ak sesoris, nego Hub. 085381467883 n

Avanza type G, th 2006, hitam, BE, s. pakai, hrg nego. Hub. 081369411030, 085378709022 n

Yaris tipe E’06, metik,hitam km msh 30 rb, B, tgn pertama/wanita, nego n Hub. 085381467883

Dijual Land Cruiser’97 Solar, warna Graphite Metalik, tipe VX. Hubungi: 0813.69153999.

Kijang PU’91 Biru &’92 putih hrg 42,5 Juta nego, mls, siap pakai. Hb. 0721-705054. n

Kijang LGX’97 bensin, mulus, BE Kodya, harga 97 jt nego.Hub. 0812.71769398

Kijang ‘ 95, abu-abu met, ac tape, Hub. RAJABASA MOTOR .089631118222 n

LGX EFI 1,8’03, BE, ACDB, PS, PW, rmt, Biru Met,137Jt. Hb.0721-3624000 Jl.Rd.Rais 68 Kedamaian. Great Corola’94 BE,VR 17,AC,CD.Siap Pake, Cakep, hrg 71 jt,Nego. Hub:081369212139, Metro BU Kijang LGX’2000, bensin, 1800 CC, pjk hidup, tgn I, km baru 105.000 km. Hb. 262686. n LGX EFI 1,8’03 , BE, ACDB, PS, PW, rmt, Biru Met, 137Jt. Hb.0721-3624000 Jl.Rd.Rais 68 Kedamaian. n

Avanza’ 08, gold, ac,tape, s.pakai, Hub. RAJABASA MOTOR .089631118222 n Inova G’2006, silver met, bensin, plat B, siap pakai, kondisi oke dan mulus, hrg nego hub. 0813795926692 n Avanza S’08, silver BE kodya, VRBR, AC,PW, kondisi oke dan mulus, s.pakai, hrg nego hub. 0813795926692 n Altis type Z’2002, silver met, mulus dan terawat, hrg 123jt/nego. hub. n 081369161683 Camri’2004, hitam, harga 176jt/ nego, siap pakai, mesin ok hub. 081369161683

Panther’ 06, plat B, hitam, siap pakai hub. 081369587000 n

Kuda ‘00, hitam, BE, ors, terawat, siap pakai bisa cash & credit Hub. 081379766664 n

Kijang Lx’ 04, ACDB, PS, harga 108 juta nego hub. 081379766664 n

Panther’05, hijau, plat B,istimewa, siap pakai hub. 081369587000 n

Truck PS 120’94, siap pakai 85 jt, bisa cash & credit Hub. 081379766664 n

Panther’04, plat B, biru, orisinil, c a t m u l u s , s i a p p a k a i h u b. 081369587000 n

Colt Diesel’96, body mulus, s. pakai, bak tinggi, hrg nego Hub. 081379986809 n

Dijual cpt Toyota Soluna th 2001 wrn Silver/pilih warna sendiri, hrg mulai 32,5 jt. Hub: 021-94154080, 081311163084

Kijang LGX, 2001, solar, coklat, pajak bulan 12, plat B 3 digit, , hub. REGITA MOTOR telp. 0721 701076 ( Cash & Credit ) n

Panter Pick Up’2007, kondisi masih bawaan, hrg 97jt/nego. Hub. n 081396161683

grandia 2.0, 2003, bensin, silver, pjk bulan 11, B, , hub. REGITA MOTOR telp. 0721 701076 ( Cash & Credit ) n

Sedan Vios Matic’07, Plat B 1 angka, Silver, KM 39 rb, 147 Jt. Hb. 07213624000 Jl.Ridwan Rais 68. n

Kijang LGX 1.8 NM, 2003, bensin, biru, pajak bulan 7, plat B, , hub. REGITA MOTOR telp. 0721 701076 ( Cash & Credit ) n

Panther LM 25’2006, silver met, solar, plat B, pjk panjang, orisinil, kondisi oke dan mulus, hrg nego hub. n 0813795926692

L 300 PU, 2010, solar, hitam, pjk bln 12, A, hrg nego. Hub. 0721266706 n

Panther LS’2001, matic, plat B, biru met, kondisi oke dan mulus, hrg nego n hub. 0813795926692 Panther PU, 2001, solar biru, pajak bulan 7, BE hub. 0721 253817 n Panter LM-LV, th 2004, silver, plat B, mulus dan terawat, pajak panjang. Hub. 7493939, 085381467883, n 081369587000 Panter Royal, th 1996, matic, biru, plat B, mulus dan terawat, pajak panjang. Hub. 7493939, 085381467883, n 081369587000

Panther Royal 2.5 Th’97, BE, AC, PS, TR, Biru Met, 66 jt nego. Hb. 0721n 3624000 Jl.Ridwan Rais 68.

City Z’01,B,VR/BR,AC,PS,PW,Silver.. Hb.0721-3624000 Jl.Rd.Rais 68 Kedamaian. n

Jimni’82, 4x4, putih sahara, PS, AC, tanduk, 45jt. Hub. 085768089144 n

Yaris Type S’2006, mobil sangat terawat dan mulus seperti mulus, hrg 137jt/nego. Hub. 081396161683 n

Avanza G VVTI 2008, bensin, hitam, pajak bulan 1, plat B, , hub. REGITA MOTOR telp. 0721 701076 ( Cash & n Credit )

City Z’01,B,VR/BR,AC,PS,PW,Silver.. Hb.0721-3624000 Jl.Rd.Rais 68 Kedamaian.

Grand Civic’91,B,VR/BR,AC,rmt,sound system,Htm,49jt. . Hb.0721-3624000 Jl.Rd.Rais 68 Kedamaian. n

L300 PU’08, BE,PS,Hitam,ex mebel. 114Jt. Hb.0721- 3624000 Jl.Rd.Rais 68 Kedamaian.

TOYOTA Kijang Capsul LGX’02 Otometic 2000 CC Biru Hrg 100 jt Nego.Hb:082178353535

Grand Extra SGX, 96 siap pakai harga 75 juta. Hub. 08127937256, 07217553110 n

Grand Civic’91,B,VR/BR,AC,rmt,sound system,Htm,49jt. . Hb.0721-3624000 Jl.Rd.Rais 68 Kedamaian.

Accord 2.0’00 BE, VR/BR, AC, rmt,Hijau Met, 90Jt. Hb.0721-3624000 Jl.Rd.Rais 68 Kedamaian. n

Suzuki Karimun Estilo’08 Plat BE, Warna Ungu, Velg Racing, bodi kit, kondisi bagus sekali. Hub. 0813.79492222

Colt Diesel PS 120’ 94, siap cari duit Hub. 081379986809 n

BU Panther Pick Up’2000 Solar, Biru, BE, pajak hidup, siap pakai, hrg 70 Jt ng, mesin ok. Hub. 9971128 (no.SMS)

Panther Grand Deluxe ’96, BE, AC, PS, PW, VR, BR, TR, Merah, 60 Jt nego. Hubungi 0721-3624000 Jl.Ridwan n Rais 68.

Honda Jazz IDSI’05, Mt, HTM, RT, R, TV, Plat B, Pjk 1 thn,ex DR. Hub: 0721485330, 087899473350

Paket Mitsubishi Awal Tahun TS dp 8jt,angs 2.664.000x47 bln, L300 dp13,5Jt angs.4.074.000x47 bln. Hb,. AAN 081279100499

Mercy Mercy C 180, th 1994, silver, plat B, s. pakai, hrg nego. Hub. 081369411030, 085378709022 n Mercy F 300, th 1992, hitam, BE,s. pakai, hrg nego. Hub. 081369411030, 085378709022 n

MITSUBISHI TS 120 SS Pick Up Th’2007 BE, Putih, Pajak Panjang Harga Nego,Kondisi Bagus Hub:0813-69736469

Kuda Grandia 1.6, 2002, bensin, coklat, pjk bulan 7, Plat BE, mulus L/D harga nego Hub. 0721266706 n

NISSAN Nisan X-Trail’2004, abu-abu met, terawat dan mulus spt baru, mesin oke, hrg nego. Hub. 081396161683 n Nissan terano’97, silver, hrg 85 jt.ng. hub. 089631118222  Grand livina LXVI, 2007, bensin, hitam, pajak bulan 6, plat B, hub. REGITA MOTOR telp. 0721 701076 ( Cash & Credit ) n Grand Livina XV, 2007, bensin, abu-2, pajak bulan 1, BE, terawat, mesin Ok, cash & credit ,Hub. 0721266706 n

Opel Blazer LT 16 V, ‘98, silver, B, mulus & terawat, pjk panjang. Hub. 7493939, 085381467883, 081369587000 n

SUZUKI Dijual cpt APV’05 tipe L, Coklat Metalik, plus sdh VR, PS,PW, hrg 81 Jt nego. Hub. Heri 0815.41339354.

AVP GL, th 2009, BE, hitam, pajak baru, s. pakai, hrg nego. Hub. 081369411030, 085378709022 n Baleno’ 00, biru ac tipe, s.pakai, Honda city’05, coklat muda, ac, tape, s. pakai, Avanza’ 08, gold, ac,tape, s.pakai, Xenia ’04, gold, ac,tape, Civic ’97, merah met, ac, tape, Kijang ‘ 95, abu-abu met, ac tape, Civic Wonder’86 abu-abu ac tape s,paki. Hub. RAJABASA MOTOR .089631118222 n Baleno’ 00, biru ac tipe, s.pakai, . Hub. RAJABASA MOTOR .089631118222 n APV GE, th 2010, putih, BE, s. pakai, hrg nego. Hub. 081369411030, 085378709022 n

TIMOR Timor ’00, dohc, be, merah , rt, full, interior, 38 jt nego, bisa cash & credit Hub. 081379766664 n Timor’01, silber, B, 40jt/nego. Hub. 07217380904 n

OVER KREDIT Timor SOHC’97, B, pajak hidup, AC/ PS, Tape, plg DP 22 Jt nego, sisa angs 18 x 1.3 Jt. Hub.0852.13856129.

TRUK DIJUAL

Sedan Suzuki SX4’07, mulus sekali, jrang pakai, Silver. Hub. 0811.728748

Truck dyna ET 110 th 2008, terawatt siap kerja hub. 08127901445

APV-X’05, PSPW, AC DB, 2 Din, Coklat Met. Kondisi Sip 95jt Nego. Hub:08127309849

Truck Rino PS115’96, BE, orisinil, siap pakai Hub. 081379986809 n

Carry Box 1.0’00, Putih, 35 Jt. Hb.0721-3624000 Jl.Rd.Rais 68 Ken damaian.

Truck Rino/Dump Truck th’1991, merah, plat B, s. pakai dan siap kerja berat, hrg nego, Hub. 081379986809 n

Truk Dina 125 HT Th’04, Merah, 118 Jt. Hb. 0721-3624000 Jl.Ridwan Rais 68. n Avanza Tipe E Press Up’2008, Hitam metailk, pajak baru, bag, istmewa. 0813.69519239. n Sedan Corona Ex Saloon’87, B, Merah, 25 Jt nego. Hb. 0812 72241557 n Kijang LGX Solar’01, Coklat Gold, 65 Jt nego. Sisa 24 bln lagi. Hb. Bp. Ayub 0812 72241557 n Kijang Grand MB’96, Hijau, mulus, Plat B, nego. Hub. 705054 n Sedan corolla DX’81, B pajak hidup, AC, body mulus siap pakai, Cash & Credit Hub. 081379986809 n Kijang Kapsul SX’97, biru, BE, mesin & body bagus Hub. 081369450489 n Kijang super excite, solar, ACDB 78 jt nego, bisa cash & credit Hub. 081379766664 n Kijang SSX’97, hijau met, super bagus plat B 80 jt, bisa cash & credit Hub. 081379766664 n Kijang Super’88, merah, vr, br, ac, rt, 37 jt nego, bisa cash & credit Hub. 081379766664 n

Kijang LGX 2.0 NM 2003, bensin, kuning, pjk bulan 1, plat B, hub. REGITA MOTOR telp. 0721 701076 (Cash & Credit ) n Inova G 2007, bensin , silver, pajak bulan 3, palt B, , hub. REGITA MOTOR telp. 0721 701076 ( Cash & Credit ) n Kijang Inova G 2004, bensin, hitam pajak bulan 11, plat B, mulus siap pakai, cash & credit, hub. REGITA MOTOR telp. 0721 701076 (Cash & Credit) n Avanza G 2006, bensin, hitam pajak bulan 5, Plat B dua digit, mulus siap pakai, cash & credit hub. MELANA IV telp 253812 n Kijang LGX, 2000, solar, silver, pajak bulan 11, orisinil, palt B, mulus siap pakai, cash & credit hub. MELANA IV n telp 253812 Kijang LGX 2000, solar, coklat, pajak bulan 10, orisinil, BE, mulus siap pakai, cash & credit hub. MELANA IV telp 253812 n Vios G 2003, bensin, silver, pajak bulan 11, plat B, mulus, siap pakai, Cash & Credit hub. MELANA 2 telp n 0721 7529555

Corolla Al New th’1997, hitam, body orisini, mulus dan terawat, s. pakai. hrg nego, Hub. 081379986809 n

Kijang Krista ‘00, solar, biru, pajak bulan 10, plat B, mulus, siap pakai, Cash & Credit hub. MELANA 2 telp 0721 7529555 n

Kijang LGX’2001, diesel, biru muda metalic, terawat dan mulus spt baru, mesin oke, hrg 116jt/nego. Hub. n 081396161683

Inova G 2005, bensin, silver pajak bulan 1, palt B, mulus, siap pakai, Cash & Credit hub. MELANA 2 telp 0721 7529555 n

Inova G th 2008, solar, hitam, pajak bln 9, plat B, mulus, terawat s. pakai, nego. Hub. 0721266706 n Kijang Inova G, th 2005, bensin, silver, pajak bln 2, plat B, mulus, terawat s. pakai, nego. Hub. 0721266706 n

OVER KREDIT Kijang Inova Type G’2007 euro, full variasi, Dp. 70jt, siap pakai. Hub. n 085279986688

METRO Futura Pick Up 2007 bulan 12, BE, Bak Cargo, Biru, sasis mulus, hrg nego. Hub. 081928291177 Panther LV Th’2001, Biru, BE, VR, PS, CD, AC, remot, nego. Hub. 0857.69229614 Colt SS 120 PICK UP TH 2010, Hitam, BE, Pajak baru,Jarang Pakai SPRT Baru. Nego Hub:0853-79961143 (Bu Ayu)

motor dijual Ninja 250 cc 2008,bulan 12, Merah, Pajak Panjang, Motor msh standar, Mulus,Jrg Pakai Hub:0821-83657999 Mio Soul bln 4 Th’2011, Merah, ada asuransi, 12,5 Jt nego. Hb. 085380672578. n Vixion ’09, hitam BE kdy, mesin oke, mulus terawat sekali, + Helm harga 17 jt nego Hub. 087899946603 n Honda Mega Pro’2007, hitam, mulus dan mengkilat, full variasi bergaya touring + box givi sh33, VR 17 tapak lebar palang 3, hrg 15,5jt/nego. Hub. n 085266894900

Suzuki Smash Titan‘2010, merah hitam, BE lamsel, motor masih mulus. Hub. Taba Motor 07217395342, 08127915724 bisa cash/credit n Suzuki Smash’2008, hitam, mulus, s. pakai, nego, bisa cash/credit. Hub. Bagus Motor 081379723355 n Smash CW’2007, merah hitam, 7jt/ nego. bisa cash/credit. Hub. Rafi motor 081272445005, 082184070770 n Suzuki Thunder 125cc’2008, hitam, BE, hrg nego, Hub. 081369635666 n Suzuki Sky Wave 125cc’2008, biru, mulus, s. pakai, nego, bisa cash/credit. Hub. Bagus Motor 081379723355 n Suzuki Spin 125cc’2008, merah hitam, mulus, s. pakai, nego, bisa cash/credit. Hub. Bagus Motor n 081379723355 Suzuki Smash’2006, silver, VR, BE, hrg nego Hub. 081369635666 n Suzuki Smash’2009, gold hitam, BE kodya, Hub. Taba Motor 07217395342, 08127915724 bisa cash/credit n Suzuki Shogun’2008, silver hitam, mulus dan terawat, Hub. Taba Motor 07217395342, 08127915724 bisa cash/credit n Viva Mercury Z’2008, biru hitam, BE lamsel. Hub. Taba Motor 07217395342, 08127915724 bisa cash/credit n Viva’2010, hijau, BE kodya, Hub. Taba Motor 07217395342, 08127915724 bisa cash/credit n Yamaha RX King’2004, biru, BE lamsel, Hub. Taba Motor 07217395342, 08127915724 bisa cash/credit n Mio Sporty’2009, merah maroon, BE kodya, Hub. Taba Motor 07217395342, 08127915724 bisa cash/credit n

Yamaha Vega R’2005, hitam orange, mulu, mesin masih grass, hrg 6,5jt/ n nego. Hub. 081369342793

Mio Sporty’2009, merah, mulus, s. pakai, nego, bisa cash/credit. Hub. Bagus Motor 081379723355 n

Jialing’2002, merah ducati, mesin masih oke, tangan pertama, harga n damai, Hub. 082181322987

Mio Sporty’2008, merah, mulus, s. pakai, nego, bisa cash/credit. Hub. Bagus Motor 081379723355 n

Jialing’2011, hitam, BE lamsel, Hub. Taba Motor 07217395342, 08127915724 bisa cash/credit n

Mio Soul’2010, hijau, mulus, hrg 9,5 jt/nego, bisa cash/credit. Hub. Rafi motor 081272445005, 082184070770 n

Revo Vit’2011, hitam, masih seperti baru, Hub. Taba Motor 07217395342, 08127915724 bisa cash/credit n

Vega R’2005, orange, hrg 6jt/nego, bisa cash/credit. Hub. Rafi motor 081272445005, 082184070770 n

Supra X’2006, biru, BE kodya, mesin oke, Hub. Taba Motor 07217395342, 08127915724 bisa cash/credit n

Mio Soul’2009, merah, mulus, trawat. Hub. 081369635666 n

Honda Revo’2010, hitam, mesin ok, Hub. Taba Motor 07217395342, 08127915724 bisa cash/credit n Supra Fit X’2008, silver hitam, 6,75jt/ nego, bisa cash/credit. Hub. Rafi motor 081272445005, 082184070770 n Vario’2007, merah hitam, hrg 7,5jt/ nego, bisa cash/credit. Hub. Rafi motor 081272445005, 082184070770 n Absolute Revo’2010, hitam, hrg 8,6jt/ nego, bisa cash/credit. Hub. Rafi motor 081272445005, 082184070770 n Absolute Revo’11, hitam, seperti baru, mesin oke. Hub. Taba Motor 07217395342, 08127915724 bisa n cash/credit Suzuki Smash’2010, biru, velg jarin jari. Hub. 081369635666

Vega R’2005, biru, hrg 6jt/nego, bisa cash/credit. Hub. Rafi motor 081272445005, 082184070770 n New Vega’2006, silver hitam, VR, hrg 7,5jt/ng, bisa cash/credit. Hub. Rafi motor 081272445005, 082184070770 n Vega ZR’2009, hitam, hrg 9jt/nego, bisa cash/credit. Hub. Rafi motor 081272445005, 082184070770 n


±

±

CMYK

Bantuan Industri Kecil Rp180 Juta

±

KALIANDA—Dinas Koperasi, Perindustrian, dan Perdagangan (Diskoperindag) Lampung Selatan menggelontorkan bantuan modal koperasi untuk industri kecil di daerah itu. Hal ini diungkapkan Kepala Diskoperindag Lamsel Tri Kancono, Kamis (2-2), ketika ditemui di Gedung Serbaguna (GSG) Way Pisang, Kecamatan Palas. “Bantuan penguatan permodalan koperasi untuk diberikan ke industri kecil di tiga Kecamatan, yakni industri keripik pisang di Way Sulan, kerajinan di Sidomulyo, dan Natar,” ujar Tri Kancono kemarin. Menurut Tri Kancono, bantuan untuk penguatan permodalan koperasi itu merupakan program unggulan 2012 dengan besaran bantuan mencapai Rp180 juta. Maka, masing-masing koperasi mendapatkan Rp60 juta. “Bantuan penguatan permodalan koperasi untuk industri kecil tersebut akan dikucurkan pada Juni-Juli 2012 mendatang,” ujarnya. (TOR/D-2)

I 22

Ruwa Jurai

jumat, 3 februari 2012 lampung post

lintas

Narkoba Tak Jera via Bakauheni KALIANDA (Lampost): Pengiriman narkoba dari berbagai jenis tidak juga jera melalui Pelabuhan Bakauheni, Lampung Selatan. Padahal, berkaliPemeriksaan Seaport Interdiction (SI) pelabuhan itu.

GUNUNGSUGIH—Fraksi kecil atau yang mempunyai kursi minim di DPRD Lamteng mempertanyakan salah satu klausul yang ada dalam revisi tata tertib (tatib) Dewan. Pasalnya, klausul itu dinilai merugikan mereka. Klausul yang ditentang Fraksi Gerindra dan PKB adalah la­rang­ an adanya anggota fraksi yang rangkap jabatan dalam alat ke­lengkapan DPRD sehingga jika anggota fraksi sudah masuk alat ke­lengkapan, tidak diperkenankan jadi anggota alat kelengkapan lain. “Ini kan hanya sosialisasi dan bukan keputusan, saya harap klausul itu dapat dikaji ulang karena terus terang dalam perjalanannya nanti akan mengalami kendala. Seperti jika kami diminta dua alat kelengkapan masing-masing dua orang dan satu alat kelengkapan lainnya satu orang. Itu sudah berjumlah lima orang, sedangkan kami berjumlah empat orang,” ujar Ketua Fraksi Gerindra Riagus Ria. Sementara itu, Ketua Fraksi PKB Midi Iswanto yang kini merangkap jabatan sebagai anggota Badan Kehormatan (BK) dan Ketua Badan Legislasi (Banleg) menegaskan pemberlakuan tatib tidak otomatis berlaku surut. Sebab, revisi merupakan produk pansus yang dibentuk di awal 2012. “Jadi ya pemberlakuannya nanti pada 2013.” (HER/D-2)

PRAPERADILAN

Penggugat Hadirkan Saksi Ahli dari Unila

±

Suratno Hadi mengungkapkan pihaknya dalam hal ini mengajukan tuntutan ganti-rugi atas kesalahan penyidik atau error in personal dalam penyidikan proses hukum. “Contohnya, pada saat pe­me­ rik­s aan tersangka, seyogianya penyidik menanyakan apakah tersangka akan didampingi pengacara atau tidak. Saat itu penyidik menyatakan akan menyediakan pengacara. Namun, pengacara tidak pernah hadir. Padahal ketentuan menghadirkan pengacara saat penyidikan sudah diatur dalam Undang-undang. Bahkan Negara menyatakan akan menyiapkan pengaca­ra bagi setiap tersangka dalam proses penyidikan,” ujar kuasa hukum tersebut. Seperti diketahui, Kapolres dan Kajari Lamteng digugat akibat menangkap dan menahan kedua remaja itu tanpa bukti yang sah dan meyakinkan. Geshindo juga menggugat “korban” yang menuduh kliennya mencuri, yakni Nanik Suparmini, pemilik bengkel, warga Jalan Diponegoro, Yukumjaya. (LUT/D-2)

±

kali kiriman bersama kurirnya ditangkap di Pos

Fraksi Kecil Tentang Revisi Tatib

GUNUNGSUGIH (Lampost): Sidang gugatan praperadilan oleh Rizki Andriansyah (18) dan Andika (15), keduanya warga Yukumjaya, Lampung Tengah, digelar di Peng­ adilan Negeri Kelas II Gunungsugih, Rabu (1-2). Keduanya melalui penasihat hukum Suratnohadi dan Hari Said dari Gerakan Supremasi Hukum Indonesia (Geshindo) Lamteng menggugat Kajari dan Kapolres setempat. Dalam agenda sidang itu, Geshindo Lamteng menghadirkan saksi ahli Wahyu Sasongko dari Universitas Lampung. “Dalam hal ini, saya tidak masuk dalam pokok perkara. Kapasitas saya hanya sebatas menjelaskan delik hukum, apakah sudah se­ suai dengan KUHP,” kata Wahyu Sasongko. Setelah mendengar keterang­ an ahli, akhirnya sidang ditunda dan akan dilanjutkan kembali pada 8 Februari 2012. Sidang lanjutan yang dijadwalkan Rabu (8-2) itu, dengan agenda mende­ ngarkan saksi ahli yang diajukan dari tergugat Polres dan Kejari Lamteng. Sementara itu, Hari Said dan

±

CMYK

n LAMPUNG POST/AAN KRIDOLAKSONO

BARANG BUKTI GANJA. Kasat Narkoba Polres Lamsel Fahrul Rozi memperlihatkan paket daun ganja kering di ruangannya, Kamis (2-2). Ganja seberat 18 kg asal Jambi itu disita dari bagasi bus DAMRI Z-7882-HA jurusan Jambi—Jawa Timur saat melintas di Pos SI Pelabuhan Bakauheni, Rabu (1-2) malam.

TANAH REGISTER

Bangunan Permanen Timbulkan Konflik LABUHANRATU (Lampost): Menteri Kehutanan Zulkifli Hasan menegaskan setiap tanah kawasan hutan register di Indonesia tidak boleh didirikan bangunan permanen. Pasalnya, hal itu akan menimbulkan konflik, seperti di Register 38, Labuhanmaringgai, Lampung Timur. Hal itu diungkapkan Menteri Kehutanan saat peletakan batu pertama pembangunan rumah sakit gajah di Taman Nasional Way Kambas (TNWK) Lamtim, Selasa (31-1). “Kalau memang di hutan Register 38 ada bangunan permanen, pemda segera melakukan sosialisasi atau tindakan agar tidak berkelanjutan,” kata Zulkifli.

Menurut dia, masyarakat boleh menempati hutan register. Namun, tidak boleh memiliki sehingga mereka dilarang menjual dan mendirikan rumah atau gudang tempat usaha yang sifatnya permanen. Mereka tinggal di register tak lain hanya untuk usaha, seperti bercocok tanam. “Tanaman yang ditanam pun tak lain yang sifatnya menahun, seperti kakao, karet, durian, dan sejenisnya. Jika benar di Register 38 banyak rumah permanen, itu harus diselesaikan sedini mungkin,” kata politisi Partai Amanat Nasional (PAN) itu. Di tempat terpisah, Kepala Dinas Kehutanan Lamtim Edwin Bangsaratoe mengatakan tanah

Register 38 di kawasan Gunungbalak seluas 22 ribu hektare. Namun, untuk memastikan batas tanah register itu, pemerintah harus melakukan pengukuran ulang. “Kami tahu register sudah banyak dibangun permanen. Namun, kami tidak bisa bertindak sendiri tanpa bantuan Pemerintah Pusat,” kata Edwin. Edwin mengakui sejak register dihuni masyarakat terasa dampaknya dengan Danau Way Jepara yang sering mengalami kekeringan. Hal itu pun berdampak turunan bagi ribuan petani yang kurang maksimal melakukan tanam akibat kekurangan air dan hasil panen tidak maksimal. (GUS/D-2)

Pengiriman narkoba mulai dari sabu-sabu, ineks, dan ganja terus digagalkan polisi saat melalui pos itu. Begitu juga kurirnya yang menumpang angkutan umum ataupun mobil pribadi, bahkan sepeda motor selalu bisa ditangkap polisi. Kali ini, pengiriman ganja seberat 18 kilogram yang dibawa Zulhaimi (43), warga Kelurahan Pengasinan RT 01/RW 01, Kecamatan Rawalumbu, Bekasi Timur, Jawa Barat, yang digagalkan. Zulhaimi menumpang bus DAMRI Z-7882-HA jurusan Jambi—Jawa Timur ditangkap petugas di Pos Pemeriksaan SI Pelabuhan Bakauheni, Rabu (1-2), sekitar pukul 21.00. Kasat Narkoba Polres Lamsel AKP Fahrul Rozi mendampingi Kapolres Lamsel AKBP Harri Muharram Firmansyah menga­ takan daun ganja kering yang ditemukan sebanyak 18 paket seberat 18 kg. Polisi menemukan ganja dari Jambi itu di dalam bagasi kiri bus DAMRI yang melintasi pos pemeriksaan narkoba SI. Menurutnya, daun ganja itu disimpan dalam tas jinjing warna cokelat. “Ganja senilai Rp36 juta itu rencanannya diserahkan kepada Codet (DPO) di Merak, Banten,” kata Fahrul Rozi kepada sejumlah wartawan media cetak dan elektronik di ruangannya kemarin. Berdasarkan pengakuan tersangka Zulhaimi, ujar Fahrul Rozi, dia berangkat dari Jambi bersama Codet. Namun, di tengah perjalanan, Codet turun dari bus dan akan menunggu di Pelabuhan Merak, Banten. “Keterangannya simpang siur. Menurut kondektur bus DAMRI belum ada penumpang yang turun di tengah jalan,” katanya. Menurut Kasat Narkoba, tersangka yang dengan sengaja memiliki, menguasai, menyimpan, membawa, dan mengirim narkotika terancam hukuman paling singkat 4 tahun dan paling lama seumur hidup. “Tersangka

dijerat Pasal 111 Ayat (2) jo Pasal 114 Ayat (2) jo Pasal 115 Ayat (2) UU RI Nomor 35 Tahun 2009 tentang Narkotika,” kata dia. Sementara itu, tersangka Zulhaimi mengaku dijanjikan Codet mendapat upah Rp3 juta dari jasanya mengirim paket ganja itu. Namun, dia baru menerima Rp500 ribu. Menurut dia, Codet yang sempat duduk satu bang-

‘‘

Uang tersebut rencananya saya gunakan untuk membuat SIM B umum. Karena selama ini saya hanya menjadi kernet, sementara saya sendiri sudah bisa nyopir.

ku di dalam bus DAMRI akan melunasi kekurangannya jika bus telah sampai di Pelabuhan Merak, Banten. “Uang tersebut rencananya saya gunakan untuk membuat SIM B umum. Karena selama ini saya hanya menjadi kernet, sementara saya sendiri sudah bisa nyopir,” ujarnya. Ulang Tahun

Pada bagian lain, ruang Kasat Narkoba Polres Lamsel kemarin sempat membahana ucapan selamat ulang tahun. Ternyata kurir ganja yang ditangkap, Zulhaimi, tepat berumur 43 tahun kemarin. Ucapan selama ulang tahun pun disampaikan orang nomor satu di Satuan Narkoba Polres Lamsel AKP Fahrul Rozi. Selanjutnya, satu per satu sejumlah wartawan media cetak dan elektronik yang meliput hasil tang­kap­an daun ganja kering itu. (KRI/D-2)

±

Kwh Bodong Diamankan PLN

PENDIDIKAN

Siswa SMP di Lamsel Juga Ditawari LKS

ASUSILA

Pencabul Bocah Divonis Delapan Tahun

±

KALIANDA (Lampost): Majelis Hakim Pengadilan Negeri (PN) Kalianda menjatuhkan vonis selama 8 tahun penjara untuk Tri Waskito bin Tugiman (30), yang didakwa mencabuli anak di bawah umur, sebut saja Bunga. Warga Jatiindah, Kelurahan Way Urang, Kalianda, itu juga didenda Rp100 juta subsider 3 bulan kurungan. Vonis itu dijatuhkan dalam sidang pada Kamis (2-2) yang dipimpin Hakim Ketua Len­ driaty Janis, dibantu dua hakim anggota Afit Rufiadi dan Intan Panji, serta didampingi panitera pengganti Maryati. Vonis hakim lebih ringan daripada tuntutan Jaksa Agusta Setiawati yakni 9 tahun penjara dan denda Rp100 juta subsider 3 bulan kurungan. Dalam amar putusannya, Len­ driaty Janis menerangkan hal yang memberatkan terdakwa karena telah merusak masa depan korban. Sementara yang meringankan, terdakwa sopan selama menjalani persidangan dan belum pernah dihukum. “Atas perbuatannya, terdakwa secara sah dan meyakinkan telah melanggar pasal 82 UU RI No. 23/2002 tentang Perlindungan Anak,” ujar dia. Setelah mendengarkan vonis yang dibacakan Majelis Hakim,

±

terdakwa menyatakan pikir-pikir dahulu. Hal senada dikatakan Jaksa Agusta Setiawati. “Atas putusan yang dijatuhkan, saya menyatakan pikir-pikir dulu,” kata Tri sembari tertunduk mukanya. Dalam sidang sebelumnya, terungkap perbuatan Tri dilakukan pada 29 Juli 2011 sekitar pukul 10.00 di rumahnya. Awalnya, hari itu Bunga dititipkan ibunya di rumah terdakwa, sebab sang ibu hendak pergi mengajar di salah satu sekolah di Kalianda. Sementara di rumah itu terdapat istri terdakwa dan anaknya. Selang beberapa waktu, korban yang sedang bermain di rumah terdakwa merasa sakit perut dan hendak membuang air besar. Lalu terdakwa mengatarkannya ke kamar mandi. Saat itulah bunga dicabuli Tri. Usai mencabuli, bunga pun diancam agar tidak menceritakan perbuatannya pada siapa pun. Tri juga mengiming-imingi memberi uang jajan kepada korban. Namun, saat sore ketika bunga hendak dimandikan, ibunya merasa curiga sebab ada bercak darah di celana dalam bunga. Saat dibawa ke rumah sakit, diketahui selaput daranya rusak. Setelah dibujuk ibunya, Bunga pun menceritakan kejadian yang menimpanya. (TOR/D-2)

CMYK

KALIANDA (Lampost): Peng­ adaan lembar kerja siswa (LKS) tid­a k hanya berlaku di Kota Bandar Lampung. Siswa sejumlah SMP dan Madrasah Tsanawiah (MTs) di Lampung Selatan juga ditawari membeli alat bantu belajar itu. Keterangan yang berhasil dihimpun dari sejumlah wali murid yang anaknya bersekolah di SMP dan MTs di Lamsel, anak-anaknya masih kerap meminta uang untuk membeli buku LKS yang harga­ nya berkisar Rp5.000—Rp10 ribu. Bahkan LKS tersebut dibagikan kepada siswa terlebih dahulu.

“Kata anak saya, LKS dibagikan dewan guru dan boleh dibawa pulang untuk ditunjukkan kepada orang tua. Bahkan bisa diutang dulu kalau orang tua belum punya uang,” ujar salah satu orang tua wali murid, warga di bilangan Ketapang, Lamsel, yang enggan disebutkan namanya. Hal senada juga terjadi di Katibung, Way Sulan, dan Merbaumataram. Di tiga daerah itu, siswa SMP atau MTs diminta membeli LKS yang rata-rata harganya Rp7.000/eksemplar. Sementara saat dihubungi terpisah, Kepala SMPN 1 Ketapang,

Lamsel, Bambang Sayono mengatakan tidak mewajibkan siswanya membeli LKS yang habis setiap semester itu. Berdasarkan hasil rapat pada 18 Agustus 2011, dia melarang dewan guru menjual LKS dan pada rapat 16 Januari 2012 dia kembali menegaskan ke wakil kepala sekolah agar memperingatkan dewan guru yang mengharuskan siswa membeli LKS. “Kalau siswa yang mau beli untuk menambah pengetahuan siswa itu sendiri, tidak ada yang sifatnya penekanan. Itu silakan saja,” kata Bambang kemarin. (KRI/USD/D-2)

Bupati Ikuti Musrenbang di Palas

n LAMPUNG POST/JUWANTORO

Bupati Lampung Selatan Rycko Menoza akan memprioritaskan pembangunan berbasis ekonomi kerakyatan. Hal ini diungkapkannya dalam Musyawarah Rencana Pembangunan (Musrenbang) Kecamatan di GSG Way Pisang, Palas, Kamis (2-2).

±

n LAMPUNG POST/AGUS SUSANTO

Salah seorang pegawai PLN Ranting Matarambaru, Lampung Timur, menunjukkan ratusan alat pembaca daya atau Kwh meter bodong, Kamis (2-2).

INSIDEN

Sedot Bensin dari Tangki, Jip Dwi Sutarno Terbakar METRO (Lampost): Nasib nahas menimpa mantan Ketua DPC PDIP Kota Metro, Dwi Sutarno (55). Mobil jenis jip bernomor polisi H-7027-H A miliknya hangus terbakar, Kamis (2-2), sekitar pukul 07.30. Kebakaran terjadi saat korban menyedot bensin dari tangki bahan bakar mobil itu dan tersambar api dari kompor di dekat mobil. Kepada wartawan, mantan anggota DPRD Kota Metro itu menjelaskan saat itu dia usai mengisi bensin mobilnya dari SPBU yang ada di sebelah rumahnya. Kemudian di bagian belakang rumahnya, dia menyedot bensin dari tangki bahan bakar mobil dengan menggunakan selang untuk dituangkan ke jeriken. Namun, mendadak api dari kompor di dapurnya yang dekat

±

dengan tempatnya menuangkan bensin menyambar bensin. Keruan saja, api membakar mobil itu. “Pagi tadi, saya mengisi bensin di SPBU, lalu bensin dari tangki saya sedot dengan menggunakan selang,” kata korban, menerangkan kronologis kebakaran. Sesaat api langsung membesar dan membakar hampir separuh mobil jip Toyota keluaran 1970an milik korban. Mulai dari kabin penumpang hingga mesin hangus, termasuk roda pada bagian kiri depan. Selain membakar mobil, atap dapur rumah korban yang terbuat dari asbes turut terbakar. Demikian juga dengan pintu kamar mandi yang ada di dekat ruangan itu. “Beruntung, jaringan listrik di rumah saya menggunakan kabel tunggal sehingga meski terbakar tidak menimbulkan korsleting,” ujarnya. (OGI/D-2)

CMYK

±


CMYK

±

CMYK

±

Timbunan Ambles

KRIMINALITAS

Sepeda Motor Raib di Parkiran PN Kotabumi ±

Bayi Kembar Tiga Lahir Selamat

±

KOTAAGUNG—Bayi kembar tiga lahir dengan selamat di Rumah Sakit Umum Daerah (RSUD) Kotaagung, Kabupaten Tanggamus, kemarin, sekitar pukul 10.30. Kondisi ketiga bayi lahir melalui proses persalinan normal, kini sedang dalam masa inkubator. Bambang Irawan, dokter yang menangani proses kelahiran, mengatakan ketiga bayi mempunyai berat badan 1 kilogram dan panjang 35 cm. Ketiganya masih akan diinkubator sampai beratnya 2 kilogram. Adapun jenis kelamin bayi; dua laki-laki dan satu perempuan. Susi dan Junial, warga Pekon Kelungu, Kecamatan Kotaagung, Kabupaten Tanggamus, yang merupakan orang tua bayi kembar itu ketika dikonfirmasi mengatakan sangat bersyukur dan bahagia mendapatkan rezeki yang berlimpah dari Tuhan. “Ini adalah proses persalinan kedua saya, sebelumnya saya sempat mengalami pendarahan. Keluarga saya sempat kalut waktu itu, kami sangat senang ketika dikatakan kondisi kandungannya baik-baik saja,” kata Susi. (*/D-1)

Pemerkosa Anak di Bawah Umur Dibekuk

ABUNG SELATAN—Diduga memerkosa anak di bawah umur, RE (21), warga Kecamatan Abung Selatan, Lampung Utara, ditangkap petugas ketika sedang berada di kedai kopi, Selasa (31-1), sekitar pukul 19.30. Perbuatan pemuda penganggur tersebut dilakukan karena kerap menonton film porno. Kapolsek Abung Selatan AKP Asrul Sani menjelaskan tersangka ditangkap setelah pihaknya mendapatkan laporan dari pihak keluarga korban atas perbuatannya yang diduga melakukan pencabulan terhadap salah seorang anaknya yang masih duduk di bangku SMP tersebut. Setelah menjalani pemeriksaan, tersangka mengakui perbuatanya tersebut dan hal itu dilakukan karena alasan menyukai korban. (HAR/D-1)

BP4K Kekurangan Tenaga Penyuluh

KOTAAGUNG—Badan Pelaksana Penyuluhan Pertanian, Perikanan, dan Kehutanan (BP4K) Kabupaten Tanggamus kekurangan tenaga penyuluh. Hal ini diungkapkan Sekretaris BP4K Supardi Tabi’i, kemarin (2-2). “Kalau merujuk wacana dari pusat, yakni satu pekon satu tenaga penyuluh, maka Kabupaten Tanggamus sangat kekurangan tenaga,” kata dia. Iia mengatakan jumlah desa di Kabupaten Tanggamus sebanyak 228, sedangkan tenaga penyuluh yang merupakan PNS hanya 94 orang. Guna menutupi kekurangan 134 orang tenaga penyuluh PNS, selama ini pihaknya mencoba dengan menggunakan tenaga harian lepas (THL) yang diberikan surat keputusan (SK) dari pusat. Akan tetapi, jumlah yang ada masih dirasakan kurang. (*/D-1)

Masyarakat dapat berpar tisipasi menyampaikan keluhan dengan mengirim SMS ke nomor ponsel 081379772475 dan 08127927359. Pak Dewan yang terhormat, mohon beri peringatan kepada Kapolres Tanggamus mengenai judi togel di daerah tersebut yang belakangan semakin marak dan meresahkan. Konon, ada oknum aparat yang ikut terlibat main togel.

Herman, ketua Komisi A DPRD

±

Judi togel (toto gelap) merupakan pelanggaran, sebagaimana diatur KUHP Pasal 303. Jadi, dengan sendirinya sudah ditangani oleh aparat kepolisian dari seluruh jajaran dan tingkatan. Namun, sering tidak bisa dibuktikan siapa pelaku dan bandarnya karena masyarakat tidak menyampaikan kepada aparat berwenang. Untuk itu, jika masyarakat mengetahui adanya aktivitas judi, segera laporkan kepada aparat, dan saya yakin akan ditindak.

RUANG BELAJAR ROBOH

Kepala SDN 2 Badak Minta Pemkab Turun Tangan

±

KOTAAGUNG (Lampost): Satu lokal belajar siswa SD Negeri 2 Badak, Kecamatan Limau, Kabupaten Tanggamus, yang terbuat dari papan dan bambu ambruk setelah dihempas angin, Senin (30-1). Kini siswa yang ruang kelasnya hancur terpaksa harus belajar di teras. Menurut penuturan Kepala Pekon Badak Sadiwan, malam itu sekitar pukul 20.00 turun hujan disertai angin kencang. Tiba-tiba pintu rumah diketuk warga yang bernama Ali dan melaporkan bahwa lokal belajar tersebut roboh. Ia ditemani warga mendatangi lokasi dan menemukan lokal belajar yang dibangun secara swadaya tahun 2002 tersebut roboh.

Lokal sekolah yang roboh tersebut diperuntukkan siswa kelas IV dan V dan dua ruang kelas lainnya diperuntukkan bagi siswa kelas V dan VI, sementara kelas I dan II belajar mulai pukul 13.00. Dia membenarkan jika bangunan sekolah terdiri dua ruang kelas itu berdiri tanpa fondasi dan berlantai tanah. Pada tahun 2008 SDN 2 Badak mendapatkan tambahan dua ruang kelas. Didampingi Maimunah, Kepala SDN 2 Badak sangat berharap perhatian pemerintah agar segera membangun ruang belajar yang roboh tersebut. “Kasihan anak anak kami tidak bisa berkonsentrasi penuh saat menerima pelajaran,” kata Maimunah. (*/D-1)

I 23

Ruwa Jurai

Jumat, 3 februari 2012 lampung post

LINTAS

±

n LAMPUNG POST/WIDODO

Pengerjaan proyek gorong-gorong di Pekon Mulyorejo, Kecamatan Banyumas, Pringsewu, diduga tidak disertai dengan penimbunan batu. Sehingga, saat dilintasi kendaraan, tanah timbunan pun menjadi ambles. Akibatnya, truk pengangkut kayu terkena imbasnya kemarin (2-2).

Uang Jalan Dewan Dipangkas Rp1 Miliar PRINGSEWU (Lampost): Pemerintah Provinsi (Pemprov) Lampung

Eksekutif

memangkas anggaran perjalanan dinas DPRD Pringsewu sebesar Rp1

Pada bagian lain, menyangkut pengadaan kendaraan dinas/operasional, pada APBD Pringsewu 2012 yang dianggarkan Rp7,901 miliar agar dilakukan setelah mendapat persetujuan Gubernur dan dalam penganggaran disatukan pada sekretariat daerah. Kecuali, kendaraan dinas yang dananya bersumber dari dana lokasi khusus (DAK). Item berikutnya berupa bantuan alat kesenian Sanggar Jejama Secancanan Rp40 juta dan bantuan operasional Sanggar Jejama Secancanan Rp20 juta yang disarankan disatukan. Ini dalam rangka efisiensi dan efektivitas kegiatan. Selanjutnya, kegiatan koordinasi dan fasilitasi penyusunan pemanfaatan ruang lintas kabupaten pada Dinas PU, yang semula dianggarkan Rp829,6 juta dan kegiatan evaluasi rancangan tata ruang wilayah pada Bappeda sebesar Rp150 juta, disarankan agar kegiatan tersebut ditata kembali disebabkan Perda Tata Ruang baru ditetapkan. (WID/D-1)

miliar, dari sebelumnya Rp3,149 miliar menjadi Rp2,149 miliar. Zulmar, salah satu anggota Badan Anggaran (Banang) DPRD Pringsewu, saat dihubungi, Kamis (2-2), mengatakan evaluasi Pemprov sebagai kajian realistis, apalagi bukan hanya anggaran DPRD Pringsewu saja yang dipangkas. Menurut Zulmar, dengan adanya evaluasi tersebut, Banang akan menggelar rapat untuk melakukan penyesuaian anggaran. Sementara Sekkab Pringsewu Idrus Effendi, usai menghadiri peresmian unit cuci darah di RSUD Pringsewu, Kamis (2-2), juga mengatakan hal yang sama, yakni akan melakukan penyesuaian sesuai dengan saran Gubernur. Meskipun demikian, pada prinsipnya anggaran APBD Kabupaten Pringsewu tahun 2012 dinilainya sudah

bisa jalan. Data yang diperoleh Lampung Post menyebutkan evaluasi RAPBD Pringsewu tahun 2012 mendapat belasan catatan. Selain adanya pemangkasan anggaran, juga ada yang bersifat pelarangan. Evaluasi bersifat larangan, misalnya mencakup tunjangan perumahan DPRD sebesar Rp1,848 miliar. Da lam SK gubernur dijelaskan agar pengang­garan untuk tunjangan perumahan memperhatikan asas kepatutan, kewajaran, dan rasionalitas, serta standar harga setempat yang berlaku di Pringsewu. Khusus belanja perjalanan dinas luar daerah pimpinan dan anggota Dewan dinilai cukup Rp2,149 miliar, sedangkan Rp1 miliar sisanya dialihkan untuk infrastruktur jalan.

KOTABUMI (Lampost): Sepeda motor milik salah seorang petugas Polres Lampung Utara raib di halam­a n parkir kantor Pengadilan Negeri (PN) Kotabumi kemarin sekitar pukul 14.30. Aksi pencurian itu terjadi ketika korban sedang mengikuti acara persidangan sebagai saksi. Wadri (23), anggota penyidik Satreskrim Polres Lampung Utara, ketika dimintai keterangan, menjelaskan sebelum kejadian itu ia mengendarai sepeda motor seorang diri dari bertugas di Polres Lampung Utara menuju kantor PN Kotabumi, sekitar pukul 13.00. Setiba di kantor PN, ia langsung memarkirkan sepeda motor Yamaha Vega R merah BE-7605-Jl miliknya di halaman parkir. Ia kemudian menuju ruang pengadilan untuk mengikuti acara persidangan. Usai memberi kesaksian, betapa terkejutnya ketika korban hendak mengambil sepeda motor ternyata kendaraan miliknya sudah tidak ada di tempat. “Saya berusaha mencari. Namun, tidak ditemukan. Saya tidak habis pikir, bagian cakram ban depan sudah terkunci dengan gembok, tetapi masih juga bisa dicuri,” ujar Wadri. Dia memperkirakan pelaku pencurian lebih dari dua orang dan mereka mengambil sepeda motor dengan cara merusak kunci stang dan kunci gembok di bagian rem cakram ban depan. Di tempat terpisah, sekitar pukul 04.00, telah terjadi aksi pembegalan sepeda motor oleh empat pemuda bersenjata api (senpi) di Jalinsum Desa Mulangmaya, Kotabumi Selatan. Para kawanan begal tersebut membawa kabur sepeda motor Honda Revo warna hitam BE-8603-JY milik seorang pedagang ikan. (HAR/D-1)

± Resmikan Gedung Baru Rsud

DEMAM BERDARAH

Warga Pringsewu Barat Meninggal Dunia PRINGSEWU (Lampost): Seorang warga RT 4 Lingkungan III Kelurah­ an Pringsewu Barat, Kecamatan Pringsewu Barat, diduga meninggal dunia akibat terkena DBD, kemarin (1-2), sekitar pukul 22.25. Muhammad Sofian Daun (7), anak pertama dari Sahyan itu mening­ gal setelah dua hari dirawat di RS Urip Sumoharjo, Bandar Lampung. Pelajar kelas I SD Muhammadiyah Pringsewu ini ditengarai terkena sengatan nyamuk Aedes aegypty. Lurah Pringsewu Barat Zaenal Nahrawi saat dikonfirmasi mengatakan sebelumnya korban sempat dirawat di RS Mitra Husada. Kemudian, ia dirujuk di RS Wisma Rini lalu dibawa ke RS Urip Sumoharjo. “Saya juga kecewa dengan tindakan pencegahan yang dilakukan pihak puskesmas. Sebab, setiap kali kami memberikan laporan adanya DBD, mereka hanya melakukan penyemprotan di lingkungan sekitar rumah penderita. Padahal, di lingkungan Kelurahan Pringsewu Barat

ada beberapa daerah yang merupakan endemik DBD, yakni lingkungan III, V, dan VII. Wilayah tersebut jarang sekali dilakukan pencegahan dalam bentuk sosialisasi DBD dan juga pengasapan,” ujar Zaenal. Untuk itu, ia meminta petugas tidak hanya melakukan foging di wilayah warga yang positif terkena DBD, tetapi dilakukan di seluruh daerah endemik DBD. Sementara itu, Kadis Kesehat­ an Pringsewu Endang Budiati, dihubungi terpisah, mengatakan pihaknya sudah menerima laporan kasus tersebut dan telah mengambil tindakan, antara lain menurunkan petugas untuk melakukan foging agar tidak kembali ada korban. Pihaknya berharap masyarakat segera melaporkan kepada petugas kesehatan di kelurahan atau bidan setempat sehingga cepat dilakukan tindakan, minimal wilayah sekitar mulai diberikan semprotan untuk memberantas jentik nyamuk. (ONO/D-1)

n LAMPUNG POST/SAYUTI

Bupati Tanggamus Bambang Kurniawan menandatangani prasasti pembangunan gedung baru Rumah Sakit Umum Daerah (RSUD) Kotaagung, bersamaan dengan peluncuran program Jaminan Kesehatan Semesta (Jamkesta), di halaman RSUD Kotaagung, Rabu (1-2).

PEMEKARAN

Perlu Kajian Mendalam DPRD PRINGSEWU (Lampost): Komisi A DPRD Pringsewu menyatakan perlu kajian mendalam terkait dengan rencana pemekaran Kecamatan Pagelaran Utara. “Bukan mandek pembahasannya, tetapi ada sebagian anggota komisi yang masuk menjadi anggota Badan Legislasi (Banleg),” kata Herman, ketua Komisi A DPRD Pringsewu, kemarin.

Menurut dia, hari ini (3-2) Komisi A akan turun ke lokasi calon kecamatan baru Pagelaran Utara guna memelajari kelayakan yang ada sebelum mengeluarkan rekomendasi layak-tidaknya pemekaran. “Sebab, kami tidak mau mendengar ada suara-suara miring tentang tapal batas, lokasi kantor, dan pembagian aset,” katanya.

Pada bagian lain, dia meminta panitia pemekaran tidak repot-repot menjamu para wakil rakyat. Sebab, kehadiran mereka bersifat persiapan dari beberapa tahapan yang harus dilakukan. “Soal tapal batas, lokasi kantor, dan pembagian aset, itu menjadi urusan pemerintah. Mereka yang akan mengatur dan menata persoalan tersebut,” ujar Herman. (ONO/D-1)

KESEHATAN

RSUD Pringsewu Tambah Peralatan Medis

n LAMPUNG POST/SUDIONO

UNIT PERAWATAN CUCI DARAH. Wakil Bupati Handitya Narapati didampingi Ketua PKK Nurrohma Sujadi, Sekkab Idrus Effendi, dan Kepala Dinas Pendidikan M. Samsir saat membesuk pasien cuci darah sekaligus meresmikan ruang unit perawatan cuci darah RSUD Pringsewu, Kamis (2-2).

±

CMYK

PRINGSEWU (Lampost): Pihak Rumah Sakit Umum Daerah (RSUD) Pringsewu terus melakukan pembenahan, di antaranya de­ ngan melengkapi peralatan medis seperti unit hemodialisa atau ruang cuci darah. Sementara peresmian penggunaan unit hemodialisa (ruang cuci darah) dilakukan Wakil Bupati Pringsewu Handitya Narapati kemarin (2-2). Dengan penambahan peralatan tersebut, RSUD Pringsewu menjadi rumah sakit keempat yang telah memiliki unit hemodialisa di Provinsi Lampung. Direktur RSUD Pringsewu Djohan Liu menga­takan saat ini RSUD setempat masuk dalam kategori rumah sakit keempat di provinsi yang memiliki unit hemodialisa. Jika diban­ dingkan dengan rumah sakit di kabupaten, RSUD Pringsewu masuk urutan ketiga. Djohan menjelaskan unit cuci darah di

±

RSUD Pringsewu ada empat mesin dengan kapasitas kemampuan pasien dalam sehari bisa melayani sampai 8 pasien. Karena dalam sekali proses membutuhkan waktu sampai delapan jam. “Saat ini ada sekitar 40 pasien melakukan cuci darah di RSUD Abdul Moeloek. Oleh karena itu, dengan adanya di unit cuci darah di Kabupaten Pringsewu tentu bisa membantu para pasien untuk melakukan pengobatan. Dia menambahkan untuk sekali pengobatan cuci darah dibutuhkan biaya sekitar Rp600 ribu. Pihak RSUD Pringsewu juga melayani pasien umum dan Jamkesmas. “Saat ini juga sedang memproses untuk melayani pasien Askes,” ujarnya. Pihaknya juga sudah menyiapkan tenaga ahli yang sudah dilatih dengan pelaksana yang sudah bersertifikat dan dokter dari perhimpun­an yang berwenang hemodialisa. “Cuci darah dilakukan untuk pasien gagal ginjal

kronis sehingga secara alami ginjalnya tidak dapat bekerja secara penuh untuk membuang dan cuci darah tergantung kondisinya kalau yang parah bisa dua minggu sekali,” ujarnya. Sementara itu, Wakil Bupati Pringsewu Handitya Narapati mengatakan dengan tambahan peralatan di RSUD setempat diharapkan tidak saja dapat membantu pasien warga Pringsewu, tetapi juga pasien dari daerah lain. Acara peresmian yang ditandai dengan pengguntingan pita pada pintu masuk unit hemodialisa oleh Ketua Tim Penggerak PKK Nur Rohmah Sujadi, sekaligus peninjauan ruangan cuci darah. Turut hadir dalam peresmian itu di antara­ nya Sekkab Idrus Effendi, Wakil Ketua DPRD Styono, Asisten III Djohan, beberapa kepala dinas, dan para direktur rumah sakit swasta, dokter spesialis serta para perawat. (WID/D-1)

CMYK

±

±


±

±

CMYK

Ruwa Jurai

jumat, 3 februari 2012 lampung post

I 24

LINTAS

SIRING MAUT

DPRD Mesuji Panggil PT Silva

Gempa Guncang Wilayah Pesisir

±

KRUI—Gempa bumi sekitar 10 detik mengguncang wilayah Pesisir, Lampung Barat, Rabu (1-2), pukul 14.03, dan membuat panik warga dan pengendara, khususnya roda dua. Meskipun demikian, tidak ada korban jiwa atau kerusakan bangunan akibat fenomena alam itu. Zulkipli (43), warga Pekon Bambang, Lemong, mengatakan saat terjadi gempa ia beserta istri dan kelima anaknya berupaya ke luar rumah dan menuju lapangan, tapi tidak sempat karena getarannya hanya terasa sebentar. “Kami panik, tapi syukurnya selamat dan enggak ada kerusakan. Yang kami takutkan gempa pada malam hari, tapi semoga tidak terjadi.” Sedangkan Ali, warga Pekon Rataagung, Lemong, berharap tidak terjadi gempa susulan dan kondisi pesisir Krui dihindarkan dari bencana alam seperti gempa bumi dan tsunami. “Kami hanya bisa pasrah dan berdoa agar tidak terjadi gempa atau tsunami di sini.” (**/D-3)

Apdesi Mesuji Turut Berempati

MESUJI—Setelah ormas di Mesuji, dukungan dan empati juga disampaikan Asosiasi Perangkat Desa Seluruh Indonesia (Apdesi) atas pelecehan yang menimpa wartawan di kabupaten itu. Ketua Apdesi Mesuji Iwan Setiawan mengungkapkan keprihatinan atas peristiwa tersebut. Ia menyesalkan sikap Pj. Bupati Mesuji Albar Hasan Tanjung sampai mencaci maki jurnalis. “Saya melihat secara umum saja. Hal ini pasti mengganggu situasi dan pembangunan di Kabupaten Mesuji yang harusnya sedang giat-giatnya sebagai daerah otonomi baru,” ujarnya. Seharusnya situasi di kabupaten yang berbatasan dengan OKI tersebut kondusif. Semua pihak harus melihat bagaimana membangun Kabupaten Mesuji. “Jangan ada marah-marah yang tidak perlu. Hal itu, jika benar dilakukan Pj. Bupati, jelas membuang energi. Membuat masalah baru.” Dengan kapasitasnya sebagai ketua Apdesi, Iwan menyerukan semua pihak untuk konsolidasi. “Tinggalkan ego masing-masing. Semua ini harus diakhiri. Tidak boleh berlarut-larut. Utamakan kepentingan Mesuji.” (UAN/D-3)

n LAMPUNG POST/RIAN PRANATA

SAMBUT PENDEMO. Wakil Ketua DPRD Tulangbawang Syarnubi, didampingi Ketua Komisi A Hendriwansyah, menyambut pengunjuk rasa dari Koalisi Masyarakat untuk Keadilan (Koman) Lampung dan mengajak perwakilan massa masuk gedung rakyat guna menyampaikan aspirasi. Namun, ajakan itu ditolak pendemo dan memilih meneruskan aksi di halaman gedung DPRD, Kamis (2-2).

Massa Demo DPRD Tuba MENGGALA (Lampost): Ratusan demonstran Koalisi Masyarakat untuk Keadilan (Koman) Lampung menggelar aksi damai di depan Terminal Menggala dan kantor DPRD Tulangbawang, Kamis (2-2). Mereka

‘Sales’ Tipu Koperasi Sangonan

±

±

CMYK

KRUI—Penipuan menimpa Koperasi Sangonan, Kecamatan Pesisir Utara, Lampung Barat. Pengurus koperasi guru-guru sekolah di kecamatan itu ditipu sales yang menawarkan kerja sama kredit barang kepada anggota koperasi hingga merugi Rp19 juta. Modusnya, pelaku memalsukan surat tanda terima barang yang sudah dicap sekolah tempat anggota koperasi mengajar dengan mengganti nama barang yang tertera. Bendahara koperasi, Bukri (48), Rabu (1-2), mengatakan sebelum terbongkar pengurus koperasi dan sales sepakat bahwa anggota koperasi akan membayar barang melalui koperasi. sales akan mengkreditkan satu set peralatan memasak seharga Rp1 juta, tapi yang diterima anggota koperasi berupa bed cover senilai Rp250 ribu. Berbekal tanda terima yang sudah dipalsukan, pelaku berhasil mengelabui Bukri. “Saat sales itu datang menagih kepada saya, Rabu (25-1), saya percaya dan tidak enak setelah melihat bukti tanda terima barang itu. Saya langsung bayar Rp19 juta ditambah Rp1 juta untuk barang yang diambil istri saya. Pelaku cukup pintar mengelabui saya karena barang yang diterima istri saya satu set peralatan memasak,” ujarnya. (**/D-3)

menuntut pemberantasan korupsi di Kabupaten Tulangbawang. Massa Koman Lampung tiba di kantor DPRD Tulangbawang sekitar pukul 13.30 menggu­ nakan puluhan sepeda motor dengan dikawal Satlantas Polres Tulangbawang. Sebelum men­ datangi gedung rakyat itu, massa lebih dahulu melakukan longmarch ke Tugu Garuda Terminal Menggala. Dalam orasinya, M. Sobirin, korlap Koman Lampung, menga­ takan masyarakat Tulangbawang menuntut penindakan hukum ke­ pada para koruptor yang banyak menggunakan uang negara untuk kepentingan pribadi, bukan un­ tuk rakyat, terutama masyarakat Tulangbawang. Sebagai pemilik kabupaten

tercinta yang bertanggung jawab dan peduli terhadap kemajuan kabupaten dan kemakmuran masyarakat, massa Koman mera­ sa terpanggil untuk bergerak karena melihat realita terjadinya ketimpangan sosial, korupsi mera­ jalela, pembangunan yang tidak merata, wakil rakyat lemah yang hanya mementingkan kepenting­ an pribadi dan kelompok, serta terjadinya elitis kekuasaan. “Proses pembangunan dan kebijakan yang dilaksanakan ba­ nyak tidak sesuai dengan harapan masyarakat, bahkan hanya me­ mentingkan kepentingan pribadi. Bahkan, sering terjadi ‘perse­ lingkuhan’ antara eksekutif dan legislatif sehingga melahirkan

anak haram yang dinamakan kesewenang-wenangan,” kata Sobirin. Dia juga mengatakan de­ngan adanya ha l tersebut Koman menuntut penghentian pemba­

‘‘

Massa Koman meminta penegak hukum dapat mengusut tuntas sejumlah dugaan korupsi di Kabupaten Tulangbawang.

ngunan yang merugikan orang banyak, karena terdapat ketim­ pangan dan akan terjadi kesen­ jangan sosial yang berkelanjutan. Kemudian meminta pihak-pihak terkait mengusut tuntas kasus

PERTANIAN

korupsi di Kabupaten Tulang­ bawaang. “Dengan dasar tersebut, kami meminta pihak terkait mengusut tuntas penggunaan Anggaran Pendapatan dan Belanja Dae­ rah (APBD) Kabupaten Tulang­ bawang dan mendesak Ketua DPRD Winarti mencabut reko­ mendasi pemberian izin pemba­ ngunan Pasar Unit II,” ujarnya. Koman juga meminta para penegak hukum dapat mengu­ sut tuntas sejumlah dugaan ko­ rupsi di kabupaten setempat, seperti pengadaan kapal cepat, pembangunan Islamic Center, dan masalah-masalah lain kare­ na menjadi perhatian serius masyarakat Tulangbawang. Usai berorasi di gedung DPRD selama satu jam, massa akhirnya ditemui Wakil Ketua DPRD Syar­ nubi, didampingi Ketua Komisi A Hendriwansyah. Kedua anggota Dewan itu meminta perwakilan massa masuk kantor DPRD guna duduk satu meja untuk menyam­ paikan aspirasi. (ATA/D-3)

MESUJI (Lampost): Kondisi siring PT Silva Inhutani Lampung yang sudah merengut satu nyawa dan membuat kecelakaan parah di sepanjang jalur lintas timur (jalin­ tim) Kabupaten Mesuji mendapat perhatian serius DPRD setempat. Komisi C segera memanggil PT Silva Inhutani Lampung terkait dengan pembuatan siring di sepan­ jang jalintim yang membahayakan pengguna jalan itu. Sekretaris Komisi C Derajat, Kamis (2-2), mengatakan pihaknya sebelumnya sudah khawatir den­ gan kondisi parit yang terlalu dekat dengan badan jalan. “Tapi kami tidak tahu kalau akibatnya bisa fatal seperti itu. Sebab itu, kami pastikan DPRD segera memanggil PT Silva sebagai pemegang hak pengelolaan hutan Register 45.” Dia juga mengatakan dalam Perda Izin Mendirikan Bangunan (IMB) Kabupaten Mesuji, pendi­ rian bangunan di pinggir jalan protokol harus berada 12,5 meter dari as jalan. “Apalagi ini di jalan nasional, minimal 25 meter dan itu merupakan wilayah pengawasan jalan di mana tidak boleh ada ak­ tivitas yang membuat fungsi jalan terganggu.” Jika dalam penjelasannya PT Silva ternyata tidak mempunyai dasar hukum, ujar Derajat, DPRD memastikan meminta perusahaan segera memperbaiki parit tersebut. “Ya, kami tunggu penjelasannya seperti apa. Kalau itu memang harus dibuat karena bagian syarat HPHTI, kok baru sekarang. Terus, jaraknya apa memang harus 1 meter dari jalan.” Sementara itu, Sapari, penang­ gung jawab PT Silva, saat dikonfir­ masi terkait dengan siring tersebut, ponselnya tidak bisa dihubungi. Salah satu karyawan perusahaan tersebut, Budi, mengatakan sebe­ lumnya nomor tersebut aktif. “Tadi aktif kok. Mungkin lagi rapat kare­ na tadi baru saya telepon katanya mau rapat.” (UAN/D-3)

±

±

Jemur Rumput Laut

Ratusan Ha Padi Sawah Terancam Puso

n LAMPUNG POST/**

TANDA TERIMA. Surat tanda terima yang telah dipalsukan sales penjual alat memasak dan berhasil mengelabui Bendahara Koperasi Sangonan, Pesisir Utara Lampung Barat, Bukri. Akibat, penipuan itu koperasi merugi hingga Rp19 juta.

KECELAKAAN

Seorang Warga Tewas Tertabrak Truk Tronton ±

MENGGALA (Lampost): Yopik (35), warga Jalan Lingkungan III Menggala, tewas mengenaskan setelah terlindas truk tronton pengangkut barang kelontong yang dikemudikan Muhidin di jalan lintas rimur Kampung Palembang, Kamis (2-2), sekitar pukul 13.30. Korban tewas den­ gan kondisi kepala pecah, badan remuk, dan isi perut terburai. Harun, saksi mata, menga­ takan saat itu dia akan pergi ke Bandar Lampung dan sedang menunggu angkutan di lokasi kejadian. Dia melihat korban Yopik sedang duduk di pinggir jalan dan tampak gelisah. Saat itu arus lalu lintas dari dan menuju Palembang sedang padat. Beberapa menit kemudian korban yang berdiri tiba-tiba meloncat ke tengah jalan seperti akan me­ nyeberang. Pada saat yang sama, iring-iringan truk tronton melaju dari arah Bandar Lampung lang­ sung menabrak korban. “Saya kaget saat arus lalu lin­ tas padat korban tiba-tiba berdiri dan meloncat ke tengah seperti hendak menyeberang. Tak ayal

±

korban tertabrak truk tronton dari arah Bandar Lampung dan terlindas roda sebelah kiri hing­ ga tewas,” ujar Harun. Warga se­ tempat langsung meng­evakuasi korban dan membawanya ke RSUD Menggala. Sementara itu, Muhidin (25), so­pir truk tronton, mengaku kaget ka­rena saat melaju kencang di ja­ lan lintas timur Menggala melihat korban menyeberang jalan tanpa memperhatikan arus lalu lintas. “Saya kaget pada saat di jalan lintas timur tiba-tiba ada orang yang ingin menyeberang dengan cara meloncat. Tak ayal truk saya yang sudah dekat menabrak korban,” ujarnya, didampingi sang kernet Darman. Sementara itu, Kanit Laka Polres Tulangbawang Haryo Bimo membenarkan terjadi kecela kaan seorang warga tertabrak truk tronton. “Saat ini kedua tersangka bersama truknya diamankan di Polres Tulangbawang guna dimintai keterangan. Sedangkan korban telah dibawa warga ke RSUD Menggala.” (ATA/D-3)

CMYK

PANARAGAN (Lampost): Minim­ nya pasokan air irigasi Way Rarem, Lampung Utara, membuat ratusan hektare sawah petani di tiga keca­ matan di Kabupaten Tulangbawang Barat terancam puso. Akibatnya, petani di tiga kecamatan: Tu­ langbawang Udik, Tumijajar, dan Tulangbawang Tengah, menjadi cemas akan gagal panen. Ketua kelompok tani Sidorejo, Kampung Kartasari, Tulang­ bawang Udik, Sukinan, mengata­ kan hampir semua sawah petani di kawasan itu kekurangan pasokan air irigasi Way Rarem sehingga tanaman padi mereka menguning sebelum berbuah dan terancam

puso. “Padi di sawah-sawah petani banyak yang menguning, padahal baru berumur 2 bulan,” ujarnya, Kamis (2-2). Dia mengatakan akibat kurang­ nya pasokan air dan minimnya curah hujan di wilayah setempat, ratusan hektare lahan pertanian di sana mengering. Hal itu diper­ parah dengan keringnya irigasi sejak beberapa bulan lalu karena debit air Bendungan Way Rarem menyusut. “Sudah lebih dari tiga bulan salu­ ran irigasi tidak mengalirkan air, se­ hingga air tidak dapat mengalir lagi ke sawah-sawah petani. Akibatnya, para petani yang masih memiliki

tanaman padi waswas dan mereka terancam menanggung kerugian yang tidak sedikit,” kata dia. Akibat kekurangan air itu, padi petani ba­ nyak yang terserang hama blas. Hal senada dikatakan Indarjo, anggota kelompok tani di Kecama­ tan Tumijajar. Bila cuaca normal, saat tanaman padi berusia dua bulan biasanya sudah berbulir se­ hingga siap dipanen pada April— Mei mendatang. Namun, akibat kekeringan itu, para petani kini mulai mencari sumber-sumber pendapatan lain untuk memenuhi kebutuhan keluar­g a, modal untuk musim tanam berikutnya. (MER/D-3)

n LAMPUNG POST/**

Masyarakat Pekon Walur, Kecamatan Pesisir Utara, menjemur kersing atau rumput laut di halaman rumah mereka, Rabu (1-2), sebelum dijual. Usaha sampingan itu cukup mendatangkan keuntungan bagi warga sekitar.

KKN ANGKATAN III 2012

PARTAI

Bupati Tuba Bekali Mahasiswa UMPTB

DPC Way Kanan Nilai Kinerja F-PDIP Vakum

MENGGALA (Lampost): Kuliah Kerja Nyata (KKN) mahasiswa Universitas Megow Pak Tulang­ bawang (UMPTB) angkatan III tahun 2012 diharapkan menjadi pengabdian dan pembelajaran ke­ pada masyarakat dalam bentuk pengembangan potensi sumber daya menuju hidup mandiri. Hal itu dikatakan Bupati Tu­ langbawang Abdurrachman Sar­ bini yang juga Dewan Kurator UMPTB saat membekali dan me­ lepas puluhan mahasiswa dalam rangka KKN. Dia juga mengatakan KKN itu berguna bagi mahasiswa meraih prestasi maksimal, baik dari segi akademis atau intelektual maupun moral dan kepribadian. “Hal inilah yang membuat ma­ hasiswa berbeda dengan siswa tingkat menengah. Mahasiswa memiliki peran penting sebagai pilar pembangunan yang diharap­ kan mampu mendukung langkahlangkah pembangunan, baik di

n LAMPUNG POST/RIAN PRANATA

BEKALI MAHASISWA. Bupati Tulangbawang Abdurrachman Sarbini memberikan pembekalan kepada mahasiswa Universitas Megow Pak Tulangbawang (UMPTB) yang akan mengikuti program Kuliah Kerja Nyata (KKN) angkatan III tahun 2012 di gedung UMPTB, Tulangbawang, Kamis (2-2).

pusat maupun daerah.” KKN juga dapat dijadikan seba­ gai penerapan pembangunan yang maju dan berkualitas di Kabupaten Tulangbawang. Untuk itu, dibu­ tuhkan dukungan penuh berbagai elemen masyarakat, termasuk

±

dunia akademik. “Saya yakin dengan menun­ jukkan sikap teladan dan positif, masyarakat dapat merasakan karya dan pengabdian Anda ketika terjun langsung ke masyarakat,” ujarnya. (ATA/D-3)

GUNUNGLABUHAN (Lam­ post): Fraksi Partai Demokrasi Indonesia Perjuangan (PDIP) DPRD Kabupaten Way Kanan dinilai tidak pernah melakukan kaderisasi. Kinerja para wakil rakyat itu dinilai vakum seka­ ligus terputusnya komunikasi antara pengurus anak cabang (PAC) dan konsituen di kabu­ paten setempat. Hal itu disampaikan Wakil Ketua Bidang Informasi dan Ko­ munikasi DPC PDIP Kabupaten Way Kanan, Usup Berlian, Kamis (2-2). Hampir dua tahun terakhir tidak ada upaya pengaderan dari anggota fraksi ke tingkat kon­ situen partai. “Bahkan hubungan komunikasi dengan seluruh jajaran PAC terputus dan tidak jelas.” Mewakili seluruh pengurus DPC, Usup meminta DPD me­

±

nyikapi buruknya kinerja para anggota fraksi. Sebab, selama ini para wakil rakyat hanya sibuk mengurusi kepentingan pribadi. “Reses yang ada tidak dipak­ ai diskusi menjaring aspirasi masyarakat.” Mantan anggota DPRD itu menjelaskan dua kali reses para anggota Fraksi PDIP dalam setahun tidak transparan dan terkesan rekayasa. Akibatnya, kaderisasi di tingkat masyarakat tidak berjalan. “Bagaimana PDIP maju dan berkembang jika tidak pernah dilakukan kaderisasi.” Seharusnya, kata Usup, para anggota Fraksi PDIP rutin turun ke masyarakat, baik dalam kegiat­ an reses, jaring asmara maupun kegiatan lain. Sebab, keberadaan mereka di kursi DPRD setempat atas kepercayaan masyarakat yang memilihnya melalui PDIP. (LEH/D-3)

CMYK

±


I 25

Lampung Post I 25

I TERBIT SETIAP JUMAT I Edisi 3 Februari 2012 I

Kenangan Abadi Lewat

Kamera

B

agi sebagian besar orang, kamera sudah tak asing dan sangat dibutuhkan dalam mendukung pekerjaannya sehari-hari, layaknya kebutuhan akan perangkat komunikasi. Bepergian tanpa membawa kamera pun sepertinya terasa kurang lengkap karena tidak bisa mengabadikan momen atau pemandangan sekitar yang kita lewati. Saat ini banyak juga ponsel-ponsel yang dilengkapi teknologi kamera, meskipun hasilnya kurang baik seperti layaknya kamera. Banyak kamera digital bagus dengan harga relatif murah. Kamera digital berukuran mini (poket/saku) banyak menawarkan kualitas gambarnya setajam kamera yang biasa dipakai fotografer profesional. Selain itu, kamera digital biasanya juga dapat merekam gambar hidup atau video. Salah satu kamera digital yang dilengkapi dengan fitur canggih misalnya kamera Sony NEX C3. Jika umumnya kamera digital jenis poket memiliki lensa tetap (fixed), kamera merek Sony ini bisa dipasangi (lepas-tukar) berbagai lensa zoom, termasuk lensa tele. Untuk memilih kamera digital poket ini, yang penting diperhatikan adalah kualitas gambar yang dihasilkan. Perhatikan kemampuan memotret gambar dengan angle (sudut) yang lebar. Selain itu, layar mo­ nitor di punggung kamera

digital biasanya dapat dibuka dan diubah arahnya. Fitur ini sangat membantu ketika sang fotografer harus mengambil foto dari sudut yang sulit, misalnya sejajar dengan tanah. Kamera digital yang bagus dilengkapi dengan fitur memotret nonsetop hingga lima jepret per detik. Biasanya kamera digital jenis poket jarang yang memiliki fasilitas ini. Kalaupun ada, sedikit lambat. Fitur kamera digital yang bagus, ketika kamera dimatikan sistemnya akan bergetar untuk membersihkan debu yang menempel

pada sensor kamera. Selain Sony, Canon yang sangat terkenal sebagai produsen kamera digital asal Jepang juga menawarkan kamera digital yang sangat canggih EOS C300. Kamera Canon EOS C300 menggunakan sensor 35 mm CMOS Super dan menyajikan resolusi 4k yang dapat dikombinasikan dengan aneka lensa EF zoom dalam beberapa ukuran, seperti lensa ganda dengan diameter 14,5—60 mm, dan 30—300 mm, serta tiga lensa EF prime 24 mm, 50 mm, dan 85 mm. Kamera sinema ini diperkuat sensor CMOS yang mampu menyuguhkan 1.920 x 2.160 piksel warna hijau, 1.920 x 1.080 piksel dengan warna merah dan biru, serta menggabungkan 8,29 juta piksel. Kapasitas piksel kamera ini bahkan lebih besar daripada professional camcorder konvensional. Bagi konsumen yang hanya memiliki dana untuk membeli kamera di bawah Rp1 juta dapat memilih produk Canon A800. Kamera ini sudah dilengkapi sensor sebesar 10 megapiksel. Canon A800 hadir dalam kemasan bodi ergonomis dengan layar LCD berukuran 2,5 inci dan ditenagai baterai bermodel AA untuk asupan tenaganya. Sebagai kamera di kelas entry, Canon A800 telah mendapat dukungan prosesor Canon DIGIC 3 untuk membantunya menghasilkan gambar berkualitas. Ada pula Nikon Coolpix L23 yang memiliki body mungil. Dalam Nicon Coolpix tersemat sensor sebesar 10.1 megapiksel dan lensa wide Nikkor 28 mm dengan kemampuan 5 kali optical zoom. Pada bagian belakangnya tersedia sebuah layar LCD berukur­ an 2,7 inci dan untuk sumber tenaganya Nikon Coolpix L23 mengandalkan baterai AA yang dapat Anda beli di mana saja ketika sedang bepergian. Dalam hal fitur, m e sk i p u n m e r u p a k a n sebuah kamera saku entry-level, Nikon menyertainya de­n gan beberapa yang akan membantu Anda menghasilkan foto lebih optimal. Contohnya, fitur scene mode, electronic vibration re duction , serta motion detection yang dapat diandalkan untuk menghasilkan foto bebas kabur. (WIN/E-2)

DAHULU kamera dianggap barang mewah dan hanya sedikit masyarakat yang memilikinya. Namun, seiring pertumbuhan teknologi, memiliki kamera menjadi hal yang biasa bagi setiap orang.

foto: ikhsan

model: Mabella Zulfitri

Tips

T

idak semua pengguna kamera mengetahui cara merawat kamera dengan benar agar terhindar dari kerusakan dan berumur panjang. Berikut adalah beberapa kiat perawatan kamera agar kamera bisa berfungsi dengan baik dan maksimal serta berumur panjang.

4. Jaga dari goncangan berlebiha ­ n. Jangan lupa menaruhnya di dalam tas khusus kamera 1. Jauhkan dari kapur barus. Kapur barus termasuk guna menghinbenda perusak yang sangat “ampuh” terhadap kam- dari guncangan era, yang dapat menyekat-nyekat kamera dan bagian berlebihan de­ kamera yang lain, yang berbahan dasar karet. Uap ngan lingkung­ kapur barus juga dapat menodai dan membuat vlek an luar maupun benturan pada lensa. antarperalatan. 2. Simpan kamera di tempat kedap udara, sejuk, dan kering. Misalnya dalam stoples tertutup rapat dan di 5. Bersihkan kamera dan lensa. Sebaiknya kamera dalamnya diberi silica gel untuk menyerap kelembap­ dibersihkan seminggu sekali atau secara teratur dan annya. berkala. Untuk bagian luar fisik kamera, gunakan lap kering yang bersih dan tak kasar. Sedangkan untuk 3. Hindari kontak langsung sinar matahari. Panas yang bagian dalam dan elemen-elemen kecilnya, gunakan tinggi dapat merusak bagian-bagian kamera yang terbuat blower atau peniup yang banyak dijual di toko kamera dari plastik dan karet serta komponen elektronik lainnya. atau menggunakan kuas.

6. Hindari goresan pada lensa. Untuk menghindari goresan, sebaiknya lensa mempunyai filter ulir yang terpasang permanen di bagian depannya. Filter yang umum menjadi pelin­ dung adalah jenis filter UV (ultraviolet) atau filter skylight. Sedangkan untuk menghindari goresan di bagian belakang lensa, usahakan selalu memasang bodycup penutup saat lensa dilepas dari badan kamera. 7. Hindari air laut. Jika menggunakan kamera di pantai, jagalah agar kamera tak terkena air laut atau bahkan jatuh ke dalamnya. Air laut sangat jahat dan penyebab karat yang potensial terhadap kamera ataupun perangkat elektronik yang lainnya. kecuali yang memang dirancang untuk bisa beradaptasi. 8. Servis di tempat terpercaya atau resmi. Secara berkala, sebaiknya kamera digital diservis ke tempat khusus, tepercaya dan malah lebih bagus yang resmi. Jangan tunggu kamera rusak kemudian baru diservis. n


±

CMYK

±

I 26

Lampung Post I 25

CMYK

±

I TERBIT SETIAP JUMAT I Edisi 3 Februari 2012 I

±

±

±

±

±

±

±

CMYK

±

CMYK

±


±

CMYK

±

I 27

Lampung Post I 25

CMYK

±

I TERBIT SETIAP JUMAT I Edisi 3 Februari 2012 I

±

±

±

±

±

±

±

CMYK

±

CMYK

±


CMYK CMYK

±±

±±

I 28

Lampung Post I 25

CMYK CMYK

±±

I TERBIT SETIAP JUMAT I Edisi 3 Februari 2011 I

Kuah Santan atau Kaldu Sama Nikmat

±

±

SEBAGAI menu khas Indonesia, soto memiliki berbagai citarasa. Bahkan, tidak sedikit daerah yang memiliki resep soto terkenal, sebut saja Betawi, Madura, atau Makassar.

I

risan daging dan jeroan sapi seperti hati, limpa, usus, babat, dan paru dalam soto betawi menjadikan soto ini menjadi salah satu masakan tradisional Indonesia yang sa­ngat diminati dan memiliki ci­tarasa tinggi. Soto betawi tidak hanya digemari oleh orang-orang Betawi, tetapi b a n y a k

±

masyarakat Lampung yang meng­ gemari soto ini. Berbeda dengan soto ayam atau atau soto madura yang cen­ derung berkuah bening, soto betawi menggunakan santan sebagai salah satu bahan pokok. Penggunaan santan yang cukup dominan ini menyebabkan soto betawi memiliki rasa gurih dengan rasa bumbu yang tajam saat dikecap lidah. Selain irisan daging atau jeroan sapi, soto betawi juga dilengkapi dengan irisan tomat, daun bawang, bawang goreng, em­ ping melinjo, acar mentimun, dan sambal merah. Tak lupa juga irisan jeruk nipis yang menambah rasa asam pada kuah membuat kuah soto betawi terasa segar ketika melewati tenggorakan. Kuah soto selalu disajikan hangat ka­ rena kuah tetap ditaruh di atas api kecil sehingga kuah tetap

±

mendidih. Bagi yang tidak menyukai jeroan sapi, bisa memilih irisan daging atau bisa juga mencoba irisan paru yang sedikit lebih garing. Ada dua jenis kuah soto betawi, putih sedikit kekuningan dan agak kemerahan. Kuah kemerahan biasanya memiliki rasa bumbu yang lebih mantap dan pedas. Tengok saja Kedai Soto Betawi H. Wiwik di Jalan Raden Intan, Bandar Lampung, yang selalu ramai dikunjungi pembeli. Kedai soto milik H. Wiwik ini mulai melayani pelanggan pukul 10.00 pagi hingga pukul 22.00. Atau kedai soto betawi yang terletak di Rumah Makan AKA Bandar Lampung. Aroma soto betawi yang keluar dari kuah panas ketika dihidang­ kan membuat konsumen sudah b i s a membayangk a n k e ­l e z a t ­­­ an soto. Pedagang biasanya melengkapi sajian soto betawi dengan perkedel kentang. Meskipun demiki an, kedai soto betawi di Lampung tidak menampilkan suasana budaya Betawi di kedainya. Namun, karena kelezat­an soto betawi yang ditawarkan, membuat soto betawi tetap dicari masyarakat. Harga yang ditawarkan untuk satu mangkuk Soto betawi ini mulai dari Rp10 ribu—Rp15 ribu per mangkuk. Tak jauh berbeda dengan soto betawi, soto makassar pun menggunakan bahan dasar jeroan sapi yang direbus dalam waktu cukup lama dan diracik secara khusus. Bedanya, soto makassar tidak menggunakan bumbu santan, dan biasanya dimakan dengan ketupat dan buras. Di Lampung, menu soto makassar juga tidak sulit dijumpai. Di restoran-restoran dan hotel bintang biasanya menyediakan menu ini. Seperti soto makassar, soto madura juga tidak menggunakan kuah santan. Berbahan dasar daging sapi, telur rebus, kentang goreng, dan taoge dengan bumbu ketumbar, bawang merah dan bawang putih, jahe, kunyit, laos, kemiri, serta jeruk purut. Soto madura ini memiliki variasi soto yang berasal dari daerah sekitarnya, seperti soto sumenep, soto bangkalan, atau soto pamekasan. (WIN/E-2)

n lampung post/ikhsan

Soto Betawi Asli Hj. Wiwi

Jalan Raden Intan No. 88 Bandar Lampung

±

n lampung post/ikhsan

Warung Soto Bu Yem Madiun Jalan Kartini, Bandar Lampung

n lampung post/ikhsan

Soto Betawi RM. AKA

Jalan Gajah Mada, Bandar Lampung

n lampung post/ikhsan

Soto Ayam Pak Tulang Bandar Lampung

±

CMYK

±

CMYK

±

±


Turn static files into dynamic content formats.

Create a flipbook
Issuu converts static files into: digital portfolios, online yearbooks, online catalogs, digital photo albums and more. Sign up and create your flipbook.