:: LAMPUNG POST :: Minggu, 18 Agustus 2013

Page 1

CMYK

T E RU J I T E P E R C AYA

www.lampost.co

24 Hal.

MINGGU, 18 AGUSTUS 2013 No. 12878 I TAHUN XXXVIII Rp3.000

 Ridho Ficardo Ketua DPD Partai Demokrat Lampung  LAMPUNG POST.DOK

Karya fiksi menempati posisi unik di ranah edukasi bangsa. Dengan mengapresiasi karya fiksi... Hlm. 9

Model hijab kali ini sangat kasual, santai dan nyaman. Jaket denim yang dipadukan dengan jilbab berwarna hijau toska... Hlm. 19

 LAMPUNG POST.DOK

 LAMPUNG POST.DOK

 ANTARA/PRASETYO UTOMO/LAMPUNG POST/ZAINUDDIN

UPACARA DETIK-DETIK PROKLAMASI. (Kiri) Presiden Susilo Bambang Yudhoyono menyerahkan bendera Merah Putih kepada anggota Paskibraka, Adelena Tesalonika, pada upacara Detik-Detik Proklamasi dalam rangka peringatan HUT ke-68 Kemerdekaan RI di Istana Merdeka, Jakarta, Sabtu (17-8). (Kanan) Gubernur Lampung Sjachroedin Z.P. memimpin upacara peringatan Detik-Detik Proklamasi di Stadion Sumpah Pemuda, Way Halim, Sabtu (17-8).

HUT KE-68 RI

Gubernur: Jaga Stabilitas Politik WAY HALIM (Lampost): Semangat juang harus selalu disinergikan dengan berbagai kegiatan, termasuk menjaga stabilitas politik. Demikian diungkapkan Gubernur Lampung Sjachroedin Z.P., menyikapi pidato kenegaraan Presiden Susilo Bambang Yudhoyono (SBY) pada Jumat (16-8), usai upacara peringatan Detik-Detik Proklamasi di Stadion Sumpah Pemuda, Way Halim, Sabtu (17-8). Kegiatan itu, lanjut Sjachroedin, menyangkut program pembangunan pemerintah Lampung yang kondusif menuju masyarakat Lampung yang unggul dan berdaya saing. Untuk itu, semua pihak harus menciptakan suasana kemerdekaan seperti suasana hari raya agar kebersamaan ini tercipta. “Begitu juga menghadapi suasana tahun politik tahun depan, beda agama saja tidak masalah, apalagi beda partai,” kata dia. Ketua DPD PDIP Lampung ini juga mengharapkan agar hari kemerdekaan jangan hanya dirayakan karena masih banyak yang harus diperjuang-

kan. “Sekarang yang harus kita perjuangkan itu melawan kebodohan dan kemiskinan, orang bodoh gampang terpecah belah, berbuat yang tidak baik bila ada isu sedikit. Sekarang ini banyak diskusi oleh LSM dan ormas memecahkan kemiskinan yang hanya berbau politik.” Upacara peringatan HUT Kemerdekaan ke-68 RI juga diperingati di lapangan Korpri Kantor Pemprov Lampung yang dipimpin Sekretaris Provinsi Lampung Berlian Tihang. Dalam sambutannya, Berlian mengucapkan selamat kepada SKPD yang memperoleh penghargaan persentase tingkat kehadiran pegawai terbaik, di antaranya juara I diraih Sekretariat Badan Koordinasi Penyuluh Pertanian, Perikanan, dan Kehutanan Provinsi Lampung dengan tingkat kehadiran 100%. Kemudian, juara II diraih Dinas Pengairan dan Permukiman Provinsi Lampung dan juara III diraih Inspektorat Provinsi Lampung. Sedangkan juara umum diraih Rumah Sakit Umum Daerah Abdul Moeloek. (CR7/RIC/R5)

 OASI S

Hubungan Kakek-Cucu dan Kesehatan KAKEK-nenek dan cucu-cucu mereka yang tumbuh dewasa berperan penting dalam kesehatan masingmasing. Kualitas hubungan antara dua generasi tersebut memiliki konsekuensi positif bagi kesehatan mental mereka. Berdasarkan temuan studi yang dilakukan para peneliti dari Boston College, Amerika Serikat, selama dua dekade menyimpulkan kedua kakek-nenek dan cucu dewasa yang merasa dekat secara emosional dengan generasi lain mengalami lebih sedikit gejala depresi. “Anggota keluarga yang luas, seperti kakek-nenek dan cucu, memberikan fungsi penting dalam kehidupan sehari-hari satu sama lain sepanjang masa dewasa,” kata peneliti Sara Moorman, profesor sosiologi di Boston College. Para peneliti meninjau 376 kakek-nenek yang rata-rata lahir pada 1917 dan 340 cucu yang lahir pada 1963. Peneliti kemudian melacak kesehatan mental mereka dari tahun 1985 hingga 2004. Selanjutnya, temuan tersebut dipresentasikan pada pertemuan tahunan Asosiasi Sosiologis Amerika Serikat ke-108 di New York. (MI/R5)

CMYK

Lampung

PENGANIAYAAN

Persemaian Nada Dakwah BUDAYA Lampung yang identik dengan Islam menyuburkan persemaian musik islami. Perpaduan nada-nada dan dakwah menjadi pilihan penggiat musik dengan penikmat yang makin luas. Femi. Bocah sembilan tahun itu mendeskripsikan cerita seorang ibu yang kehabisan suara dan air mata saat melahirkan anaknya dengan penuh penghayatan. Memulai dengan nada rendah, gadis cilik itu menirukan lenguh sang bunda. “Jeritan itu meninggi, lalu hilang. Berikutnya, suara ‘oeeeek’ tangis bayi menyambut. Mata sayu ibuku banjir air dan dengan berat bibirnya menyelipkan senyum. Itulah perjuangan seorang ibu,” kata dia lirih. Ratusan jemaah pengajian di bilangan Tanjungbintang itu menarik napas panjang dengan desah. Hampir semua mata yang menatap berkaca-kaca, bahkan air meleleh. Sunyi agak panjang dalam senyap. Lalu, Ilham, bujang cilik yang berada di keyboard, memetik tuts dan mengaransemen lagu Rhoma Irama berjudul Keramat. “Hai manusia. Hormati ibumu. Yang melahirkan. Dan membesarkanmuuuuu...,” dan lagu yang mengeramatkan seorang ibu itu mengalun dengan syahdu. El Izza. Grup nada dakwah yang bermarkas di Tanjungsari, Lampung Selatan, itu mengusung tema-tema ilahiah dalam menyampaikan pesan. Di bawah arahan Tamyis, kelompok musik berwatak religi ini cukup kondang di Lampung. Ada Femi dan Reren sebagai penyampai pesan, Indah dan Anggun sebagai vokalis, dan Ilham di bangku arranger, El Izza selalu tampil mengharu biru. Musik-musik bernada islami yang dipadu dakwah yang mengetuk hati dengan tema kesejatian, bocahbocah ini selalu membanjirkan air mata penonton. “Kami bukan entertainer, tetapi

berusaha menghibur. Kami juga bukan penunjuk kehidupan, tetapi ingin memaknai esensi kehidupan. Meskipun demikian, kami berusaha menghadirkan entertain dengan tetap memasukkan esensi dakwah. Bahwa khalayak terbawa syahdu emosinya, itu adalah hidayah Allah swt.,” kata Tamyis, Sabtu (17-8). Musik religi Islam memang tak pernah mati. Itu karena sekeras apa pun hati, pada satu kondisi akan tersentuh dan cair. Tampaknya itu menjadi celah kehidupan musik bernapas keagamaan. Di Lampung, kehadiran musik bernuansa islami terus berkembang. Jika di desa-desa sempat tersengat hiburan dangdut organ tunggal yang berakhir kerusuhan, kasidah modern menjadi pilihan baru. Tak pelak, para pelaku entertainment juga berganti baju atau menjadi bunglon; dangdutan oke, kasidahan dilayani.

Nasyid Perkembangan musik islami memang sejalan dengan nasyid. Jika Rhoma Irama mengendors dangdut dengan lirik kearifan Tuhan dan Bimbo mengemas musik pop dengan syair islami, nasyid lebih murni. Adhi S. Mendoza, salah satu penggiat nasyid Lampung, mengatakan musik ini punya jalur sendiri dan jelas. Nasyid yang dalam bahasa Arab berarti senandung, kata personel GSV Nasyid ini, hadir ke Indonesia sekira ‘80-an lewat mahasiswa Indonesia yang kembali dari kuliahnya di Mesir. Dan kini, nasyid adalah bagian dari budaya Islam dan menjadi semacam pakaian bagi seorang dai. Menurut Adhi, perkembangan nasyid dan musik islami di Lampung cukup semarak. Munculnya kelompok-kelompok diskusi dan kegiatan keagamaan di sekolah (rohis) adalah media paling kondusif bertumbuhnya nasyid. Bahkan, kata nasyid kerap dimaknai bukan sebagai mana artinya, melainkan singkatan dari nada, syiar, dan dakwah (nasyid). (M1)

FOKUS... Hlm. 14

 LAMPUNG POST/ZAINUDDIN

MUSIK RELIGI. Sejumlah remaja muslim melantunkan lagu-lagu religi. Musik religi merupakan salah satu media dakwah untuk menerapkan nilai-nilai pendidikan Islam yang menjadi dasar berperilaku umat.

Oknum Anggota Ormas Tikam Kepala Dinas GEDONGTATAAN (Lampost): Kepala Dinas Koperasi, Perindustrian, dan Perdagangan Kabupaten Pesawaran Faturrozi ditikam di bahu kiri oleh seorang oknum anggota ormas FKPPPI di depan kantor DPRD setempat, usai rapat paripurna DPRD mendengarkan pidato Presiden Republik Indonesia Susilo Bambang Yudhoyono, Jumat (16-8). Faturrozi langsung dilarikan ke Rumah Sakit Bumi Waras Bandar Lampung setelah sebelumnya mendapatkan pertolongan pertama di Puskesmas Gedongtataan. Penyebab pertikaian hingga terjadi penusukan belum diketahui. Diduga pertikaian itu terkait pergantian ketua FKPPPI Kabupaten Pesawaran. Pelaku penusukan diketahui berinisial RI, warga Desa Sukaraja, Gedongtataan, yang juga turut mengikuti paripurna. Sebelum terjadi pertikaian, keduanya terlihat mengobrol di depan pintu masuk gedung rapat DPRD usai paripurna. Tidak lama, korban dan pelaku beradu mulut hingga akhirnya RI mengeluarkan senjata tajam jenis sangkur seraya menyabetkannya kepada korban. Kemudian, korban berusaha mengelak dan mundur perlahan menghindari sabetan sangkur pelaku sampai akhirnya terjatuh setelah pelaku menusuk bahu kirinya. Beruntung, pada saat kejadian petugas Kodim yang berada di lokasi langsung melerai keributan. Korban langsung dilarikan ke Puskesmas Gedongtataan untuk mendapatkan pertolongan atas luka tusuk yang dideritanya. Sedangkan RI diamankan pihak kepolisian. “Setelah rapat paripurna selesai, Pak Kadis Faturrozi keluar dari gedung. Kemudian di depan gedung DPRD korban terlihat mengobrol dengan pelaku. Tak lama korban terjatuh,” kata seorang pegawai yang berada di lokasi kejadian. Kapolsek Gedongtataan Kompol Amiruddin, saat dihubungi via ponsel, mengatakan pelaku telah dilimpahkan ke Mapolres Lampung Selatan. Dia juga mengaku belum mengetahui motif pertikaian tersebut. “Belum tahu penyebabnya apa dan pelakunya sudah dilimpahkan ke Mapolres,” kata Amiruddin. Kepala Dinas Komunikasi dan Informatika Kabupaten Pesawaran Silahuddin menyebutkan kejadian penusukan yang menimpa Kadiskoperindag Faturrozi tidak ada kaitannya dengan permasalahan kedinasan ataupun pekerjaan. Pertikaian antara korban dan pelaku itu merupakan permasalahan pribadi. “Kejadian ini tidak ada kaitannya dengan kedinasan kerja. Ini permasalahan pribadi antara korban dan pelaku.” (IAN/D3)


CMYK

BANDAR

MINGGU, 18 AGUSTUS 2013 LAMPUNG POST

P 

banyak karena kondisi saat itu pascapanen dan mendekati Lebaran. Ketersediaan uang kas di tiap unit kerja beragam karena disesuaikan dengan kebutuhan dan tingkat transaksi unit kerja. Muhamad Ali menambahkan sesuai standar oprasional prosedur (SOP) yang berlaku, seluruh uang yang terdapat di unit kerja BRI telah diasuransikan untuk menghindari hal-hal yang tidak diinginkan. Salah satunya perampokan yang terjadi kemarin.

“Untuk pengamanan unit kerja BRI saat ini pun sudah sesuai dengan standar, baik dengan pemasangan CCTV maupun keberadaan pihak keamanan, baik dari BRI maupun dari kepolisian,”

2

BANDAR LAMPUNG (Lampost): Bank BRI mengapresiasi keberhasilan Kepolisian Daerah (Polda) Lampung mengungkap secara cepat aksi perampokan uang di BRI Unit Rawajitu, Mesuji, Selasa (13-8) lalu.

elaku tertangkap setelah dilakukan pengadangan di perkebunan PT BNIL.

Muhamad Ali

LAMPUNG

Bank BRI Apresiasi Polda Lampung “Kami mengucapkan terima kasih dan apresiasi yang sebesar-besarnya bagi pihak keamanan, utamanya pihak Satreskrim Polres Tulangbawang, Lampung, yang telah berhasil mengungkap dan menangkap dengan cepat para pelaku perampokan yang beraksi di BRI Unit Rawajitu pada Selasa (13-8) lalu,” kata Muhamad Ali, sekretaris BRI Pusat di Jakarta. Dia menjelaskan jumlah uang yang tersimpan dalam brankas pada saat peristiwa itu cukup

CMYK

“Untuk pengamanan unit kerja BRI saat ini pun sudah sesuai dengan standar, baik dengan pemasangan CCTV maupun keberadaan pihak keamanan, baik dari BRI maupun dari kepolisian,” ujar Muhamad Ali. Untuk diketahui, perampokan BRI Unit Rawajitu terjadi sekitar pukul 01.00, Selasa (13-8). Saat itu Kepala BRI Unit setempat sedang buang air kecil. Tiba-tiba korban ditodong pelaku dari belakang menggunakan golok. “Pelaku membawa korban masuk ke bank, kemudian mengikat lima orang karyawan bank yang ada di dalam dan memaksa kepala BRI itu mengambil uang dari brankas,” kata Kabid Humas Polda Lampung AKBP Sulistyaningsih. Pelaku kemudian me masukkan uang hasil rampokan itu ke dalam karung, mengikat seluruh korban dan kabur dengan menggunakan mobil Toyota Avanza. “Pelaku tertangkap setelah dilakukan pengadangan di perkebunan PT BNIL.” Saat polisi melakukan penyergapan dan memberikan tembakan peringatan, para perampok tak mau menyerah. Petugas akhirnya melumpuhkan para perampok dengan tembakan. (K2)

BURAS

Merdeka dari Kemiskinan-Kebodohan! “ IN DON ESI A 68 ta hu n merdeka, tapi banyak yang belum menikmati, terjerat lingkaran setan kemiskinan dan kebodohan!” ujar Umar. “ L i ng karan setan mereka miskin karena bodoh, mereka bodoh karena miskin! Lingkaran setan karena jeratnya kemiskinan struktural—akibat penindasan penjajah yang dilanjutkan bangsa sendiri sampai hari terakhir ini!” “Dalam pidato 16 Agustus di DPR, Presiden SBY menyatakan pemerintah sukses mengurangi kemiskinan dari 16 persen 2004 jadi 11 persen Maret 2013!” timpal Amir. “Sukses itu

berarti, setiap tahun tingkat kemiskinan turun 0,5 persen! Jadi, kalau selanjutnya bisa semulus itu, angka kemiskinan diakhiri pada 2035!” “Kita doakan itu terwujud, hingga upacara hari kemerdekaan ke-90 kelak bisa diperingati oleh 100 persen warga bangsa yang merdeka dari kemiskinan!” harap Umar. “Tapi untuk itu kita harus bersekongkol dengan garis kemiskinan versi pengua sa yang selalu di bawah garis kemiskinan fatal Bank Dunia—1,5 dolar AS/kapita/hari! Sedang garis kemiskinan kita terakhir Rp268 ribu/orang/

H. Bambang Eka Wijaya hari, atau 88 sen dolar AS/ orang/hari!” “Tapi sebaiknya lupakan garis kemiskinan fatal Bank Dunia!” tukas Amir. “Garis kemiskinan lokal pun, kalau berhasil sudah syukur! Sebab, pasangan kemiskinan itu, kebodohan, juga tak kalah serius! Dalam pidato di DPR itu, Presi-

den SBY menyatakan anggaran pendidikan 2014 naik 7 persen jadi Rp371 triliun! Beda dengan biaya memerangi kemiskinan yang tak eksplisit dari pusat sampai daerah, biaya memerangi kebodohan setinggi itu selama ini juga masih kurang efektif hasilnya!” “ K arena pend id i k a n d iselenggarakan dengan menyalahi sunah Rasul, nyaris seluruh daerah birokrasinya ditangani yang bukan ahlinya!” tegas Umar. “Jadi seperti ditegaskan sunah Rasul itu, ya ng d it u ng g u ju s t r u ke hancurannya! Terkait faktor

Add on: facebook.com/buraslampost

Follow on: @buraslampost

Korban Minta Polisi Profesional

n LAMPUNG POST/ZAINUDDIN

KOSONG. Puluhan kursi anggota DPRD Provinsi Lampung kosong saat rapat paripurna istimewa mendengarkan pidato kenegaraan Presiden Susilo Bambang Yudhoyono dalam rangka HUT ke-68 RI di ruang rapat DPRD Provinsi Lampung, Jumat (16-8).

Jalan Sehat Ridho Berbakti Banjir Hadiah BANDAR LAMPUNG (Lampost): Paguyuban Ridho Berbakti menggelar jalan sehat dengan segudang hadiah menarik, Minggu (18-8). Acara yang dimeriahkan artis Ibu Kota, yaitu Ridho Rhoma dan Trio Macan, itu digelar di lapangan PKOR Way Halim mulai pukul 06.00. Jalan sehat akan dilepas Gubernur Lampung Sjachroedin Z.P. dan Ketua Partai Demokrat Lampung M. Ridho Ficardo, yang juga salah satu calon gubernur Lampung. Selain jalan sehat, untuk memeriahkan HUT ke-68 RI itu, Paguyuban Ridho Berbakti juga menggelar baca koran bersama untuk meraih rekor Muri dan bernyanyi bersama duo

Ridho-Trio Macan. Diprediksi ribuan warga antusias mengikuti semaraknya acara tersebut. Kupon jalan sehat bisa didapatkan secara gratis pada surat kabar Lampung Post. Masyarakat yang membeli Lampung Post hanya tinggal menggunting kupon tersebut di lembaran koran. Dengan hadiah yang sangat menarik, Ponijo, warga Kemiling, berharap bisa mendapatkan salah satu di antaranya. “Kami sekeluarga ikutan biar dapat hadiah. Hadiah apa saja lumayan,” kata petani itu, kemarin (17-8). Budi, panitia pelaksana kegiatan, mengatakan dalam acara itu panitia menyediakan beragam hadiah, di

antaranya satu unit mobil, sepuluh unit sepeda motor, lima ekor sapi, dan 25 unit sepeda gunung. Selain itu, masih ada segudang hadiah lainnya. Adapun rute jalan sehat dimulai dari PKOR Way Halim menuju Jalan Sultan Agung lalu berbelok ke kiri ke Jalan Ki Maja, kemudian berputar ke Jalan Arif Rahman Hakim dan kembali ke PKOR Way Halim. Peserta jalan sehat dan kegiatan menarik lainnya tidak perlu cemas karena panitia telah menyediakan dua unit ambulans dan sejumlah petugas medis untuk mengantisipasi jika ada peserta yang mendadak sakit. “Jangan khawatir, kami menyediakan ambulans dan petugas medis,” kata Budi. (RIS/D3)

KEMILING (Lampost): Keluarga Sudarjo, pria yang selamat dalam amuk massa di perkebunan PTPN 7 Unit Usaha Way Galih, Tanjungbintang, Lampung Selatan, beberapa hari lalu, berharap polisi secara profesional mengusut tuntas kasus yang menewaskan Adi. Sudarjo dan Adi yang saat itu mengendarai sepeda motor hendak menuju Desa Karanganyar. Namun, dalam perjalanan mereka dituding hendak membegal seorang wanita yang juga mengendarai sepeda motor. Mereka ditangkap petugas keamanan perkebunan dan diinterogasi di salah satu kantor afdeling. Meskipun belum jelas apa yang dilakukan kedua warga Kelurahan Sumberagung, Kemiling, itu, mereka dihajar hingga babak belur. Adi tewas di lokasi kejadian akibat terluka parah kepalanya. Sedangkan Sudarjo dilarikan ke rumah sakit dalam kondisi kritis. Saat ini kesehatan Sudarjo berangsur membaik. Demi keselamatannya, ia diamankan di Polres Lampung Selatan. Rusdi, tetangga dan rekan Sudarjo, mengatakan kondisi Sudarjo berangsur stabil. Tapi ia belum boleh dijenguk siapa pun demi keselamatannya. Kabar simpang siur tentang kondisi Sudarjo yang memburuk pun segera diluruskan Rusdi karena hal itu bisa memancing perselisihan. “Sudarjo kondisinya sudah mulai sehat. Tapi belum boleh dijenguk dulu. Dia masih di Polres Kalianda,” kata Rusdi, Sabtu (17-8). Akibat aksi main hakim sendiri itu, Sudarjo mendapat 40 jahitan di kepala. Keluarganya berharap jika Sudarjo terbukti melakukan tindak kejahatan, aparat kepolisian harus memproses hukum yang seadil-adilnya. Demikian pula sebaliknya, jika tidak terbukti, polisi pun harus mengusut kasus itu hingga tuntas penganiayaan berat itu. Rusdi berharap agar semua media massa di Lampung bisa membantu penegakan hukum yang sebenar-benarnya, terutama kasus yang menipa Adi dan Sudarjo. Rusdi juga meminta harta benda atau barang milik almarhum Adi dikembalikan karena istrinya tengah mengandung 9 bulan anak pertama yang membutuhkan biaya persalinan. (CR4/K2)

KRISIS MESIR

Warga Lampung Aksi Solidaritas Mesir BANDAR LAMPUNG (Lampost): Dua ribuan warga Lampung mendesak Presiden Susilo Bambang Yudhoyono proaktif meminta Organisasi Konferensi Islam (OKI) membawa krisis kemanusiaan di Mesir dalam forum internasional. Massa yang menamakan diri Forum Demokrasi dan HAM itu juga meminta Presiden membawa krisis di Negeri Para Nabi itu ke rapat umum PBB. Massa gabungan aktivis lembaga dakwah kampus, Persaudaraan Muslimah, Kesatuan Aksi Mahasiswa Muslim Indonesia (KAMMI), dan Forum Kerja Sama Alumni Rohis (FKAR)

CMYK

KORBAN AMUK MASSA

SEMARAK HUT RI

birokrasi pula penyebab laten kemiskinan struktural! Cek APBD semua daerah, provinsi, kabupaten dan kota, mayoritas untuk belanja birokrasi sedang untu k kemisk i nan secara eksplisit tiada! Semua belanja bi rok rasi dan u ntuk publik, kata Bank Dunia dikorupsi 30 persen! Lalu, gaji buruh rendah akibat beban perusahaan yang berat untuk aturan dan operasional terkait birokrasi!” “ It u la h l i ng k ara n seta n kemiskinan struktural!” tukas Amir. “Penindasan warisan penjajah!” ***

Bandar Lampung itu juga mendesak agar Dewan Keamanan PBB menghentikan pembantaian manusia di Mesir. Para pengunjuk rasa juga mendesak pemerintah untuk menarik duta besar Indonesia di Mesir. Aksi solidaritas untuk Mesir ini sendiri digelar usai salat jumat (16-8). Pengunjuk rasa mengambil start di depan Masjid Taqwa, kemudian berjalan kaki menuju Bundaran Tugu Adipura. Dua ribuan orang ini rata-rata mengenakan pakaian hitam-hitam sebagai perlambang solidaritas untuk masyarakat Mesir. Di sepanjang jalan, massa

membagikan selebaran berisi tuntutan kepada pemerintah dan PBB agar tegas bertindak terhadap pemerintah sementara Mesir yang represif terhadap pendukung eks Presiden Mursi. Massa juga mengutuk keras pembantaian atas pendukung Mursi yang notabene dari Ikhwanul Muslimin atau Moslem Brotherhood. Juru bicara aksi, Rasnal, mengatakan demo kali ini sengaja dilakukan dengan persiapan yang ringkas. Sebab, kondisi di Mesir sudah memprihatinkan karena ribuan orang menjadi korban kebiadaban tentara Jenderal Al Sisi. (ASP/K2)

CMYK


CMYK

DAERAH MINGGU, 18 AGUSTUS 2013 LAMPUNG POST

Erwin Arifin (Bupati Lampung Timur) “Dengan usia Kemerdekaan RI yang mencapai 68 tahun, Indonesia sudah cukup dewasa untuk berpikir. Banyak kemajuan yang sudah dicapai sejak 1945 sampai kini.”

3 MUSIBAH

L I N TA S

Gudang Dekranasda Lamsel Terbakar

Lamtim Marak Begal Sepeda Motor SUKADANA—Selama tiga berturut-turut begal sepeda motor bersenjata api (senpi) dan senjata tajam (sajam) marak di Lampung Timur. Seperti dialami Susana (33), warga Desa Brajaindah, Kecamatan Brajaselebah, Lampung Timur, yang menjadi korban perampasan sepeda motor, Sabtu (17-8), sekitar pukul 06.45. Korban mengaku dihadang empat pelaku mengendarai dua sepeda motor dengan seorang di antaranya membawa senpi di jalan umum Desa Brajasakti, Kecamatan Way Jepara, saat hendak ke Pasar Way. Susana terpaksa merelakan sepeda motornya Yamaha Vega R BE-5370-NY setelah diancam pelaku. Sebelumnya, Jumat (16-8), Supri (37), warga Desa Mekarjaya, Kecamatan Bandarsribhawono, kehilangan sepeda motornya TVS yang masih baru dan belum ada nomor polisi setelah digasak pencuri di kediamannya. “Pelaku masuk menjelang subuh, sekitar pukul 04.00, dan saya menyadari sepeda motor kami hiang pukul 05.00,” kata Supri. Pada Kamis (15-8), Herman (24), warga Desa Catursuwoko, Kecamatan Bumiagung, menjadi korban perampasan sepeda motor di jalan umum Desa Catursuwoko, sekitar pukul 17.00. Karena nyawanya terancam, korban terpaksa menyerahkan sepeda motornya Honda Revo B-6722-CUA. “Saya diancam ditusuk jika tidak menyerahkan sepeda motor,” kata Herman. (GUS/D3)

Perambah Pawai Rayakan HUT RI

 LAMPUNG POST/ GUNTUR TARUNA.

MESUJI—Dengan mengendarai sepeda motor serta mobil, sekitar 200 lebih perambah di kawasan hutan Register 45 Sungaibuaya, Kabupaten Mesuji, berpawai di Kecamatan Tanjungraya, Sabtu (17-8). Aksi para perambah sempat menarik perhatian peserta upacara yang digelar Pemkab Mesuji di lapangan Nusaindah. Pasalnya, pawai perambah sangat bising dengan membunyikan klakson dan terompet yang sempat mengganggu kekhidmatan jalannya upacara. Pemantauan Lampung Post, para perambah hanya beberapa saat mengelilingi Tugu Macan di tengah-tengah Kecamatan Tanjungraya dan kembali lagi ke kawasan hutan. Di Register 45, para perambah kembali merayakan Hari Kemerdekaan RI dengan menggelar hiburan rakyat kuda lumping. Sepekan sebelum HUT ke-68 RI, para perambah telah melakukan persiapan dengan mempercantik permukiman mereka dengan umbul-umbul serta bendera warna-warni. Di samping itu, mereka juga telah mempersiapkan beberapa hiburan untuk memeriahkan HUT RI. (CK6/D3)

Idulfitri, TWNK Kebanjiran Pengunjung

CMYK

LABUHANRATU—Pengunjung Taman Nasional Way Kambas (TNWK) selama H+1 hingga H+7 Idulfitri menembus 3.200 pengunjung, baik dari lokal Lampung maupun dari luar Lampung. Hal itu dikatakan Humas TNWK Lampung Timur, Sukatmoko, meskipun hiburan di TNWK hanya monoton atraksi gajah, pengunjung setiap hari-hari libur nasional tetap padat. Di sana pengunjung bisa menikmati keindahan alam dengan menaiki gajah. Selain itu, pihak TNWK menyediakan hiburan atraksi gajah. Menurut Sukatmoko, ratusan mobil masuk TNWK selama Idulfitri, baik dari Lampung, Jakarta, dan sejumlah tempat di Pulau Jawa. “Ya alhamdulillah bisa tembus 3.000 pengunjung sehingga bisa mendongkrak pendapatan dari penjualan karcis masuk,” kata dia. Rohayati (36), pengunjung dari Jawa Tengah, mengaku bersama keluarganya menyempatkan main ke TNWK dan baru sekali ini berkunjung ke sana. Dia tertarik datang ke TNWK setelah berbagai media massa sering memberitakan tempat tersebut. “Tapi kami tidak bisa melihat badak, katanya orang umum tidak boleh melihat, kami mengetahui ada penangkaran badak dari berita televisi,” kata warga Sleman itu. (GUS/D3)

TALI ASIH. Bupati Tulangbawang Hanan A. Rozak dan Wakil Bupati Heri Wardoyo memberikan tali asih di sela-sela ramah tamah dengan para veteran pejuang 45 dan para warakawuri dalam rangkaian peringatan HUT ke-68 Kemerdekaan RI di halaman kantor Bappeda setempat, Sabtu (17-8). Pasangan kepala daerah tersebut kemudian menyempatkan diri berfoto bersama.

Indonesia Sudah Cukup Dewasa SUKADANA (Lampost): Hari ulang tahun ke-68 Kemerdekaan RI di sejumlah kabupaten dan kota, Sabtu (17-8), diisi dengan upacara bendera peringatan Detik-Detik Proklamasi, tabur bunga di taman makam pahlawan, dan ramah tamah dengan pejuang veteran. Di Lampung Timur (Lamtim), peringatan HUT ke-68 RI dengan menggelar upacara Detik-Detik Proklamasi dilanjutkan tabur bunga di Taman Makam Pahlawan Darma Nusantara Sukadana, dan ramah tamah dengan para veteran di aula rumah dinas Bupati Lamtim. “Dengan usia Kemerdekaan RI yang mencapai 68 tahun, Indonesia sudah cukup dewasa untuk berpikir. Banyak kemajuan yang sudah dicapai sejak 1945 sampai kini,” ujar Bupati Lamtim Erwin Arifin di sela-sela ramah tamah dengan veteran pejuang kemerdekaan kemarin. Menurut Erwin, generasi muda kini wajib mengisi kemerdekaan dengan pembangunan baik fisik maupun nonfisik karena pada masa lalu merebut kemerdekaan merupakan sebuah perjuangan teramat besar. “Memaknai HUT ke-68 tahun ini harus banyak mengisinya dengan pembangunan.”

Dia pun mengajak seluruh masyarakat Lamtim untuk mendukung pembangunan di kabupaten itu agar Indonesia, khususnya Kabupaten Lamtim, lebih baik, lebih maju dibanding dengan hari-hari kemarin. Pada acara kemarin juga Bupati memberikan penghargaan Satya Lancana Karya Satya 10—30 tahun kepada 52 PNS di Pemkab Lamtim. Di Lampung Barat, saat beramah tamah dengan veteran pejuang kemerdekaan, Bupati Mukhlis Basri mengatakan silaturahmi dengan para veteran pejuang kemerdekaan merupakan bentuk penghormatan pemerintah dan masyarakat Lampung Barat kepada mereka karena telah berjuang membela nusa dan bangsa untuk merebut kemerdekaan dari tangan penjajah. “Para pejuang dengan pengabdian yang tinggi rela berkorban jiwa dan raga untuk kepentingan bangsa dan negara ini tanpa memandang kepentingan pribadi dan ke-

lompok untuk mewujudkan kemerdekaan ini sesuai dengan cita-cita luhur bangsa Indonesia. Sebab itu, kemerdekaan yang dirasakan kini merupakan warisan yang sangat mahal dan bernilai tinggi yang dipersembahkan para pejuang dan pendahulu kita kepada bangsa ini,” ujarnya. Dia berharap momentum peringatan kemerdekaan RI ini dapat menghidupkan kembali semangat juang dan jiwa kerelaan berkorban dalam bentuk pengabdian membangun Lampung Barat yang sejahtera dan berdaya saing berlandaskan iman dan takwa. Di Kota Metro, upacara peringatan HUT ke-68 Kemerdekaan RI di Stadion Tejosari, Metro Timur, kemarin, sempat diguyur hujan. Meski demikian, upacara yang dipimpin inspektur upacara Wali Kota Metro Lukman Hakim dan komandan upacara Kapten Inf. M. Aris dari Kodim 0411/Lampung Tengah berlangsung khidmat dan tertib. Usai upacara, Wali Kota Lukman Hakim mengharapkan kemerdekaan bisa diimplementasikan untuk diteruskan dengan meningkatkan partisipasi membangun kesejahteraan. (CK7/ELI/CAN/D3)

KALIANDA (Lampost): Gudang Dewan Kerajinan Nasional Daerah (Dekrasnada) Kabupaten Lampung Selatan di jalan lintas Sumatera (Jalinsum), persisnya di samping kantor Polisi Sektor (Polsek) Kalianda, ludes terbakar, Jumat (16-8), sekitar pukul 16.30. Tidak ada korban jiwa dalam musibah itu. Selain itu, sebagian isi gudang yang terdiri dari patung dan peralatan diselamatkan petugas Polisi Pamong Praja (Pol. PP) yang sedang berjaga di kantor itu. Informasi yang dihimpun Lampung Post, api diduga berasal dari pembakaran sampah yang tidak ditunggui hingga menyambar tumpukan kayu yang berada di belakang gudang Dekrasnada. Rudiono, petugas Pol. PP yang berjaga di Dekranasda Lampung Selatan, mengungkapkan saat itu dia melihat gumpalan asap tebal dari arah belakang gudang. Saat didatangi, dia melihat gudang mulai terbakar. Dia pun berusaha memadamkan api, tapi gagal karena si jago merah sudah menjalar ke atap gudang. “Saya sudah berupaya memadamkan kebakaran, tapi api cepat menjalar terus membesar. Saya berusaha menyelamatkan barang-barang yang masih ada di dalam gudang,” ujar dia. Dalam kebakaran yang menghabiskan hampir seluruh bangunan gudang itu, pihak Badan Penanggulangan Bencana Daerah (BPBD) Lamsel mengerahkan tiga mobil pemadam kebakaran dan satu truk tangki milik PDAM. Kebakaran berhasil dipadamkan petugas pemadam sekitar pukul 17.00. Untuk mengusut penyebab kebakaran, Polsek Kalianda akan meminta keterangan dari beberapa saksi mata, termasuk petugas Pol. PP yang bertugas. Belum diketahui berapa kerugian akibat kebakaran itu. “Untuk sementara, kami belum bisa menyimpulkan penyebab kebakaran. Api diduga berasal dari tempat sampah yang dibakar tanpa ditunggu,” ujar Kapolsek Kalianda AKP Effendi Koto. (TOR/KRI/D3)

KRIMINALITAS

Pembunuhan Sadistis di Kasui Terungkap

 LAMPUNG POST/AGUS SUSANTO

LANGSUNG BEBAS. Delapan narapidana (napi) Rutan Sukadana, Lampung Timur, mendapat remisi langsung bebas pada peringatan hari ulang tahun ke-68 Republik Indonesia di rutan setempat, Sabtu (17-8).

CMYK

KASUI (Lampost): Pelaku pembunuhan sadistis di Dusun Talang 81, Tanjungkurun, Kasui, Dahwan Kahrol Adobi (23) dan Elwani (20), dengan korban Firdaus (35) diserahkan aparat Polsek Kasui ke Satreskrim Polres Way Kanan, Kamis (15-8), pukul 19.00. Kasat Reskrim AKP Alaiddin, mewakili Kapolres Way Kanan AKBP Kunto Prasetyo, menjelaskan pembunuhan itu karena korban mendendam. “Permasalahan mereka karena soal listrik yang berasal dari turbin air yang dipakai bersama-sama. Firdaus merasa telah dibohongi Dahwan karena tegangan di rumahnya tidak stabil sehingga terjadilah percekcokan di rumah pelaku dan peristiwa pembunuhan dimulai di sana,” ujar Kasat Reskrim. Menurut Alaiddin, pelaku yang pertama kali menyerahkan diri adalah Dahwan. Setelah diinterogasi petugas Polres OKU, ia mengakui Elwani ikut bersembunyi dengannya. Akhirnya anggota setempat menjemput Elwani di tempat persembunyiannya. Kedua pelaku diancam Pasal 338 KUHP tentang Menghilangkan Nyawa Orang Lain tanpa

Perencanaan dengan hukuman maksimal 14 tahun penjara. Sebelumnya Kapolsek Kasui AKP Ansori menjelaskan kedua tersangka dapat ditangkap setelah jajarannya membujuk keluarga pelaku agar meminta kedua tersangka menyerahkan diri. Selain itu, Polsek juga berkoordinasi dengan Polres OKU untuk menangkap kedua pembunuh sadistis tersebut. Menurut Ansori, kedua pelaku kabur ke Baturaja, Kabupaten OKU Induk. Keduanya diserahkan Polsek Kasui setelah dijemput dari Polres OKU, Kamis (15-8), pukul 19.00. “Kedua pelaku masih terhitung tetangga korban. Setelah melakukan pendekatan pada keluarga kedua tersangka, dan berkoordinasi dengan lintas sektoral. Maka kasus ini dapat terungkap.” Pembunuhan bermula saat korban mengunjungi kediaman Dahwan untuk bersilaturahmi karena masih dalam suasana Lebaran, Senin (13-8), pukul 19.30. Di sana Firdaus menanyakan perihal listrik di rumahnya yang tidak stabil. Lalu korban menuduh tersangka menggunakan listrik terlalu banyak. (CK5/D3)

  LAMPUNG POST/JUWANTORO

PADAMKAN KEBAKARAN. Para petugas pemadam kebakaran berusaha memadamkan api yang melahap sebagian gudang Dewan Kerajinan Nasional Daerah (Dekranasda) Lampung Selatan, Jumat (16-8), sekitar pukul 16.30. Api diduga berasal dari pembakaran sampah yang menyambar tumpukan kayu di samping gudang Dekranasda setempat.

PERAMPOKAN

Pelaku Gasak Uang Rp13 Juta-Emas 10 Gram KOTABUMI (Lampost): Kawanan perampok membawa kabur uang Rp13 juta, emas 10 gram, dan surat-surat berharga dari dalam mobil seorang nasabah bank yang di parkir di pinggir Jalan Jenderal Sudirman, Kotabumi, Lampung Utara, Jumat (16-8), sekitar pukul 11.30. Aparat Polres Lampung Utara hingga kini masih menyelidiki dan mengidentifikasi kasus itu. Data yang dihimpun Lampung Post di lokasi kejadian,

Jumat lalu, korban Naviandri Yanti (39), warga Desa Cepakan, Sungkai Barat, Lampung Utara, bersama anaknya, Tasyah (18), mengendarai mobil Suzuki Vitara BE-1372-AH hendak pulang usai mencairkan uang di BCA Cabang Kotabumi. Di tengah jalan, keduanya mampir di salah satu warung pempek dan memarkirkan kendaraan di tepi Jalan Jenderal Sudirman, Kotabumi. Usai memarkir kendaraan,

keduanya langsung masuk ke warung pempek itu. Tak lama kemudian terdengar suara gaduh di luar warung dan ada seseorang berteriak memberi tahu korban jika kaca mobilnya dipecahkan orang. ”Mengetahui hal itu, saya langsung beranjak dan sempat melihat dua orang mengendarai sepeda motor dengan helm tertutup berlalu dari tempat mobil saya diparkir,” ujar Naviandri. (HAR/D3)

CMYK


MINGGU, 18 AGUSTUS 2013

PARIWARA

LAMPUNG POST

4

PARIWARA BIRO JASA

AC Service AC...AC...AC...perbaikan penjualan, rental AC, Mysticool, segala jenis hub. Anugrah Teknik Mandiri 7199155,087899310100 WINDA AC jual AC/Secd, serv/cuci AC, kulkas, dispenser, PS ms cuci dll, 257556, 085279542465, 08127921648 & 0721-7174866. Minggu Buka ********* MURAH ********* JUAL SPARE PART & AC RUMAH MERK PANASONIC, SHARP, LG, TERIMA : SERVICE (MINGGU BK), HUB.7505900, 085769683444, 087899331919 AJ Armina Jaya spesialis AC, rental AC floorstanding AC Comfortable,service AC, steam AC, perawatan ac. Hb. 082184488809 Dens Tehnik service AC suci/steam ac, bongkar pasang dll bergarsni. Hub. 082180464777, 0721-9796798 Mustika Teknik jual beli/tukar tambah AC baru/bekas segala merk, service cuci,bongkar pasang baru. Hub. Toko Jl.Ratu Dibalau No.28 T.Senang 7317516, 7141047, 0853.8209.1065 Agen AC RESMI PABRIK LANGSUNG. TERMURAH !!! Jika lebih mahal diganti selisihnya. Panasonic, LG, Sharp. Terima cuci, repair(Agen resmi) TIMMY ELECTRINDO Tlp 242222, 7444470

AIRLINES TIKET TIKET MURAH Garuda, Sriwijaya, Merpati, Lion, Air Asia, Sky Aviation tiket diantar hub.GEMA TNT (0721) 486100, 7467967 SMS booking 081274777959

AHLI GIGI RAMA DENTAL ahli bikin gigi, psng behel gigi Jl P. Antasari 18/dpn bioskop Sinar Bdl. JL. Urip Sumoharjo Simpang Tiga Pejajaran hub.087899516746

ATRIBUT PILKADA Pabrik baju pilkada trmrh Rp45rb bndra2500 umbl”5rb spndk5rb stkr100rb krtunm25rb. Hub. Raja Cetak 0812.79242024

CAHAYA IBU, PRT/BB Sitter khusus daerah lampung & tenaga infal khusus hari raya min 10 hari alamat: Jln.Soekarno Hatta No.13 Rajabasa Hub.087884136418, 085279162372

KURSUS STIR MOBIL Belajar mobil ADILA diantar jemput 360rb/paket, drop bandar 95rb. Hub. 072193969661, 081379640519

BUS PARIWISATA Sewa Bus Wisata Darmaduta seat 32 keselamatan penumpang tujuan kami, please call me 08154019822, www.busdarmaduta.com ELEKTRONIK DIGITAL PARABOLA Digital Parabola system distribusi sales dan service sedia indovision, top TV, dll. Hub. 475331, 0811722855

FURNITURE Minimalis Produksi, interior + furnitur,spesialis furnitur minimalis modern, Jl.Flamboyan Raya No.14 Tjg Seneng 0721-9085166

FOTO COPY LAMPUNG FC, jilid hard cover/soft cover, spiral kawat, Jl. Wr. Monginsidi 23 B T.Karang, Bandar Lampung telp.0721256053, 08127272602, email: lampung_fotocopy@yahoo.co.id

INDEKOST Trm kos PEL,MHS,Umum, 2 ½ jt/th & 250.000/bln hb.085383564512 Wisma Rahmayani trm kost di kampung baru unila & rmh kontrakan di Way Halim & Way Halim Permai hub. 0852.7963.4666, 0812.7204.966, 0896.3680.0800 Trima Kost Mggn, Blnn, Jl Griya Fantasi 2C/8 WHP Hub. 702498, 0812.727.7590

INTERIOR SAFIRA INTERIOR, membuat kitchen set, pantry, lemari pnjg, kmr set, minibar, d.partisi, meja kantor, counter bank, hub.07217164443,081379337474

NADIA INTERIOR, Mendesain/ Membuat kitchen set, kmr set, lemari pajangan, counter, bar, counter bank, meja kantor, r. karaoke. Phone 0811792863

KEHILANGAN STNK BE 3848 EF, Noka. MH1JF5119AK444307, Nosin. JF51E1443986, An. Duandra

STNK BE 4178 EL, Noka. MH31HP001JKCK017979, Nosin. 1KP017205, an. Suryani Wulan Dari STNK B E 4 7 4 3 D G , Noka. MF3VR10BBBL024418, Nosin. YX150FMG11023926, an. Sukardi STNK BE 6657 DJ, Noka. MH1HB62128K471471, Nosin. HB62E1471768, an. Ari Robby Cahyadi.

STNK BE 4352 EX, Noka. MH1JFA111CK101339, Nosin. JFA1E1100149, an. Suryani

STNK B E 8 0 4 3 E W , Noka. MH1HB32107K134827, Nosin. HB32E1127180, an. Samroni

STNK BE 4391 DO, an. Tata Syaefullah, SIM C, KTP+KTM,ATM BRI an.Arie Nurdiansyah

STNK BE 8666 NJ, Noka. MH32P20038K704735, Nosin. 2P2-880563, an. Putut Aditya Paramarta

STNK BE 6799 ES, Noka. MH32P20016K160353, Nosin. 2P2-161599, an. M. Imam Wahudi.

Hilang Nota Pengesahan Pajak Kendaraan mobil box Daihatsu Grandmax BE 9638 DQ, Nk.MHK P3BA1JDK054074, Ns. MB03002, An.Darlan

STNK BE 9178 DR, Noka. MHKP3CA1JCK025741, Nosin. DCU6485, an. Arif Warsito. STNK BE 1197 AP, Nomor Rangka. SA419-009602, Nosin. F10BID105603, an. Nur’aini. STNK BE 2741 DO, Nomor Rangka. T120SB-068817, Nosin. 4G17C775850, an. Maryati STNK BE 3407 EL, Noka. MH32BD305AK347994, Nosin. 28D-2347552, an. Ahmad Rozali. STNK BE 4135 D, Nomor Rangka. MH331B004BJ757866, Nosin. 31B757903, an. Umar STNK BE 4167 ES, Noka. MH1JFA114CK077294, Nosin. JFA1E1075834, an. Sutarmi. STNK B E 4 8 8 6 E T , Noka. MH1JB8110CK766284, Nosin. JB81E1762106, an. Robi Kuspianto STNK BE 5530 D, Nomor Rangka. MH350C003DK513380, Nosin. 5DC513614, an. Sakirin. STNK B E 7 8 7 3 P R , Noka. MH1JB9121AK286119, Nosin. JB91E2280150, an. To’an STNK BE 4737 DH, An.JAPRONI d/aDsn kriyan rt.02/03 suban kec. merbau mataram. LS. Mio Sporty Hijau. Nk:MH328D40CBJ011210, Ns:28D-3011188 STNK BE 3813 EY, Noka. MH1JF5 125BK062379, Nosin. JF51E2057326, an. Peni Indriyati. STNK BE 3921 EB, Noka. MH328D20CAJ938380, Nosin. 28D-1938602, an. Fazrul Fallah

STNK BE 3418 DA, Noka. MH1JBC1189K300176, Nosin. JBC1E1300846, An. Romli Casmita STNK BE 4846 EJ, Noka. MH354P00BCJ18006, Nosin. 54P-180241, An. Supriono.

KESEHATAN OBAT TELAT BULAN anda telat bln & lncr haid..?? kini ada solusi cpt & tpt ckp 1xpakai dlm wkt 3 jam d’jamin lgsg lncr 100% tuntas aman tnp efek smpg, OBAT BERGARANSI smpai tuntas hp.082169071222 PIJAT TRADISIONAL IIN MASSAGE & lulur siap panggil. Hubungi. 0812.7990.1117, 0853.7726.6697, 0858.3279.9928, 0813.6991.1105

KOLAM RENANG Dunia Kolam Renang: Pembtn, prwtn, perbaikan, ob at-2 an, peralatan Jl. Hayam Wuruk 198 E Kedamaian tlp. 0721- 7444567

KURSUS TEHNISI HP NVU ponsel service & kursus hp Jln. ZA Pagar Alam No.2 gdg meneng, bk kls mahir psti bs smua merk hp grnsi uang kembali Hub.0856.6977.7966

MESIN FOTO COPY PT Buana Citra Abadi copy machie sales/rental/service mesin foto copy dan prlkpn, jual Toner digital Cuma 57.500/kg.hb. 0721-7144481, 085269405389

MUSIK PERALATAN MUSIK

MESIN CETAK Dua mesin cetak offset TOKO 910 & computer langsung Lincah Store Jl.Pemuda No.94 Tj Karang seberang Ramayana.

RUPA - RUPA ATASI MAMPET Ahli Atasi Mampet Saluran Air, WC, Westafel dll, tanpa bongkar garansi hub. 082178790789 Petugas WC Mampet, Sal.air, wstfl, krs tower dll, tnp bgkr, grnsi tlp 0721-7905006

ADI Musik: jl/tkr tmb: i5(4) i4(5) i3(5,5) Pa50(7) Pa80 Pa500, PSR900, KN1400, 2400,2600,X50,CORA,Blazer,Beta 3 ,PV16ch,8ch,CS800,AD3600,Behr. 20 ch, a/esis,DOD, AXL. Ph.268983,

Spesialis Atas Mampet Sal. Air, Wastafel, WC dll, tanpa bongkar garansi, bisa kuras sumur. Hub. 082180803233.

081369139529.

MENGATASI KEBOCORAN, Rembes, Retak/Pecah pd bangn Anda, sprti: K.Mandi, Dak, Talang, Karpus, Basement, Terowongan, Bak Limbah, dpt kami atasi dg Grouting/Injeksi Beton, Couting, Waterpro-ning, Renov bangnn. Specialis Pengctn Crant Container/Tower Telkom, Gypsum, Polis Marmer. HELDINA 0813.79918592, 0721-7520154

PENDIDIKAN PRIVAT Privat Sahabat Edukasi : guru dtg kerumah semua pljrn TK, SD, SMP, SMA, Umum & mengaji 5 org gratis 1 hub.0721-7511559, 081279199569 Privat Siklus Guru dtg kermh semua pelajaran SD,SMP,SMA Hub:07217481330, 0857-68003557 Privat Bintang Education smua pljrn TK, SD, SMP, SMA, umum, mengaji, guru dtg ke rmh, professional & sabar, siap UN, semester. hub. 0721 3667558, 0813 69 277 269

PALET PLASTIK Jual palet plastik (bekas) u/ keperluan industri dgn brbgai ukrn hb.0821.1311.5073

PELUANG USAHA Anda memiliki perusahaan namun belum memiliki website, segera hub. Enggo: 085766755571 kami akan melayani anda dengan baik.

DANA TUNAI Dana 1M-500M,proyek,krjsama,take o ve r, s y r t m d h , p r s c p t, N o B I c k n g, t r m a g e n . 0 8 1 3 1 8 1 2 7 2 85,082113082182,08211308218 4, 081288680807,082113082185, 082113082184

PENGINAPAN

MESIN -MESIN

LOWONGAN

PONDOK PALAPA, HARGA MULAI DARI 85 RBU, DI PUSAT KOTA, FAS : AC, TV, KM PRIBADI, BREAKFAST, PARKIR LUAS, JL. P.E.M NUR 7623158, 7188333, 087899764477, 085380151888

ATASI KEBOCORAN

SUMUR BOR WINJAYA BOR menerima pengeboran baru & service S.Bor, u/ jetpump & submersible, bergaransi hub.081272471119, 085369644488 RR Bor. Menerima pembuatan sumur bor mesin, servis pompa air bergaransi. Hub. 0812.71445154, 0813.79383983 “RIZKY BOR“Menerima Pembuatan Sumur Bor Mesin,Service Pompa air,Gulung Dinamo,Instalasi dll Hub:085367519001, 081379136574

LAMPUNG BARAT HOTEL Hotel Krui, Kab Pess Brt, baru, lks blkg SD Pasar Krui, bersih, syariah, discromb, “menginap sambil beramal” hub.0728-51632, 0813.8009.9255

PT.Planet Natar membthkn sales electronic dan furniture, tanpa target, tdk dibatasi usia & pndidikn hub.081540982345,08127966834. Dibutuhkan sopir mobil barang memiliki kendaraan sendiri, lamaran dikirim ke Lampung Diesel, jalan Raden Intan No.15/91 – Tanjung Karang tlp.267777,262967 Dibthkn kryawati u/ bagian pembekuan, memiliki kndraan sendiri, diutamakan llsn 2013, lmrn dikirim ke Lampung Diesel, jln Raden Intan No.15/91 – Tanjung Karang tlp.267777,262967

LOWONGAN KERJA Dibutuhkan segera : SALES KANVASER (Dalam / Luar Kota) Syarat : Pria / Wanita, min SMA/sederajad, Usia max 35 thn, Siap ditempatkan di Metro/ Bandar Lampung. SUPIR KANVASER (Dalam / Luar Kota) Syarat : - Pria, min SMA/sederajad, Usia max 35 thn, SIM B1 , Siap ditempatkan di Metro/ Bandar lampung. GUDANG Syarat: Pria / Wanita, min SMA/sederajad, Usia max 30 thn, Siap ditempatkan di Bandar lampung. Lamaran kirim langsung ke:

CV. Sumber Makmur

Jl.Nuban No.22A,Ganjar Asri, Metro LPG

INTAN GROUP. DIB UTUHK AN TENAGA APOTEKER DITEMPATKAN DI KOTABUMI HUBUNGI : 0811179214. Mencari pria maupun wanita yg ingin mendapatkan penghasilan tambahan 3-5 jt/bln, bisa part time & full time alamat Jl.Urip Sumoharjo no.46 smpg pangkas rambut kurnia jaya hp.0721-709613, 082183139471

TOKO JATI Toko Jati 4 Sekawan, menjual aneka meubel jati ukir Jepara, Jl. Cut Nyak Dien No 64 C Palapa. Tlp.0852.74288949, 0813.79530554. SEDOT WC Sedot tinja/wc pakai mbl tangki & atasi mampet slrn tnp bkr, dlm & luar kota, bs sewa toilet portable. 07217400060, 085377528233

SANGGAR BUNGA Lydia Florist. Sanggar Bunga & Parcel menerima pesanan bunga papan sesuai butged dpn SMU Arjuna Enggal. Hub. 0821.81684111

SERVICE “CENTRAL SERVICE” kompor gas semua merk,garansi 1 th. Hb.0823.7511.8477 SERVICE PANGGIL AC, kulkas, mesin cuci, water heater hub. 085789973400 Artha Teknik, trm srv AC sentral, split, flur, oper, hul & servs m.cuci & kulkas dll. Hub. 0857.888.22997, 08526863.3950, 7181842. DARMIN Elktrnik trm srvice pnggil TV, VCD, DVD, speakr active, k.angin, strika, Mesin Cuci (bs tukr tmbh). Hub. 082184364724, 087899506812

PROPERTI ALUMINIUM

PAGAR PANEL BETON

Maju Makmur jual canopi, besi,

CV.SAMPOERNA KARYA (Bentuk

stenlis, kusen, folding gate, krey

Pagar Sistem Join nat/Laki,Perempuan

Jl.P.Morotai No.69. Hb. 7471238,

hub.08117216900, 085369958999

773500 Spesialis kusen, jndla, partisi, pntu almnium, folding gate, rolling door, rak alm dll, mrh ber garansi. Hub. Toko MITRA Jl. Samratulangi 33 A tlp.7477282, 081379200333

BAHAN BANGUNAN MARMER CV Aneka Marmer Dist marmer & granit lokal import. Trm pasang lantai, dinding, meja, tangga dll. Ruko P. Antasari 153 i dpn Giant. Hb.0812.72224222

DIJUAL/DIKONTRAKAN Dijual/dikontrakan usaha penginapan apel green 30 kamar+1 toko, fasilitas lgkp sprt hotel, shm, nego hub.0721262897, 081379781091

PABRIK DIJUAL Jual pabrik pupuk organik terdiri dari pan granul diameter 3 mtr 3 unit, conveyer 4 mtr 1 unit, drier 12 mtr 1 unit, bunner 1 unit dan ayakan 3 mtr 1 unit lok.sebelah LIPI Jl. Sutami hub.0811722018

RUMAH DIJUAL Dijual rumah dijalan Pulau Legundi Gg.Bahuga no. 22A memiliki fasilitas 5 KT, 4 KM, garasi mobil, sumur bor, hub.085357870171 RMH MEWAH : LT.1400 mtr, LB.430 mtr, KT 6, KM 7 16:42:11 Granit , rk baja, genteng, keramik, pemanas air, AC, Garasi 4 mbl, pos satpam, hrg 2,7 M, hp.085208451555 Jual rmh LT 1530 m2, LB 425 m2, Jl. St. Badarudin dpn SMPN 7 Gdg Air Bdl, hrg 2 M. Hub. 0812.7202460. Dijual, 2 unit rmh @ T/B= 128M/80M, SHM, 3KT, 2KM, parkir 2 mbl,Jl. Aster No. 5 Rawa Laut Enggal 100% baru Hp: 0823.72.1945.69 Dijual cpt 2 Rumah,LT/LB 361/108 & LT/LB 213/216, Jl. W. Monginsidi Gg.Murai 26 T.Betung,garasi luas,SHM. Hub:0821-81050309,0721-273348

DIKONTRAKKAN Rumah baru renov di VILLA CITRA 2 , 3KT + 3AC 1 KP 3KM-Water Heater hub.08154061111 Terima sewa bedeng /rumah. Hubungi. 0821.8502006, 0721-7171006

RUKO DIKONTRAKAN Rmh LS: 800 m, 7 KT, 4 KM, di lantai dua ada 2 KT, garasi bs msk 5 mbl & taman yg luas, fas 2 kmr PK, AC, di blkg Giant Antasari Sukarame hub.08785351313, 082111052991 Hj.Kori.

TANAH DIJUAL Jual tnh, SHM, 2000M2+bangunan diatasnya 322 m2, lstrk PLN, air pompa, Jl.Lintas Sumatra km 52 G.Royong G.Sugih 08197901059, 081928061029

Dijual tnh luas 674 m2, di Jl. Purnawirawan, labuhan ratu dekat arraihan hrg nego hub.082180471152, 07217560481 Dijual tnh di Jl. Perum Polri Gg. Hanoman Rajabasa Ls 1400 m2, SHM, an.sendiri,ng. Hub. Sumarsono, 0721-7325504 Tnh Jl. Sisingamangaraja B.Lpg LT 720 m2, lebar muka 22 m, serius hub.Desy 087899161691, Asep 07219350726 Dijual tanah 1500 m2, Jl.Mawar Indah No.20 Labuhan Dalam BDL hubungi : 0813.6992.7343. Dijual tnh di Jln. Bhayangkara Kel. Rajabasa Raya Kedaton BDL, LT ± 2,5 Ha, SHM, TP hub. 082176423976. Jual dibawah harga pasar, tanah kosong 22X74M, SHM, Buluk KartoPesawaran, hub. 081931835247 Tanah luas 392 M2, Bersertifikat di JL.Nunyai Raja Basa berminat hub. HP.0812.7264.905, 0721.7403700

Kebun sawit L.2 Ha, SHM, Sidomulyo. ada phn medang 200 btg, pggr jln, hrg 300 jt, HP.081541252436

KEBUN DIJUAL Dijual kebun SHM 2,1 Ha berisi jati 8 th 370 btg, coklat 6th 133 btg, pinang 7th 120 btg, kelapa 10 th 35 btg, ada deposit silika harga 75 rb/m, lokasi dekat kebun PTP Bergen Pal Putih Simpang 2,5 km dari Ir. Sutami.

TANAH KAVLING Kavlingan Rmh & pst pertokoan dkt ktr gubernur baru-kota baru LPG, cash/ kredit tnpa DP CV.Patokmas hub. 082373356888, 081379193637

Hub. 0811.722018

KOTABUMI DIJUAL rmh LT 375 M2, LB 200 M2, KT 3 km, 2 KT pemb 1 dan ruang makan sertifikat IMB, JL.Bangau 5 Kotabumi smpg insan robany hub. 081369763234

TANAH DIJUAL/DIKONTRAKAN DIJUAL/DIKONTRAKAN Tnh 2.150 m2, SHM, Jl.Lintas Sumatera dkt Taruko I Kembang Tanjung, Lampung Utara, telp/sms: 082371334425

KIAT

7 Camilan Pemulih Energi Setelah Olahraga SETELAH latihan berat di gym atau joging di kompleks perumahan Anda, pasti Anda akan merasa lapar. Tetapi perhatikan apa menu camilan atau makanan Anda, jangan sampai makanan tersebut malah kembali menimbun kalori yang sudah Anda buang saat berolahraga. Pilih makanan yang bisa memulihkan energi tanpa banyak menyimpan kalori. Makanan yang mengandung protein, kalsium, dan serat berikut ini sangat cocok untuk dikonsumsi setelah berolahraga. 1. Edamame Edamame kaya akan protein dan asam amino. Gizi dalam edamame membantu menjaga kesehatan jantung, dan membuat tulang Anda tetap kuat. Selain itu, kandungan seratnya yang tinggi juga membantu membuat Anda merasa kenyang lebih lama, sehingga mencegah Anda makan

berlebihan. Untuk hasil terbaik, Anda bisa menikmati edamame yang sudah direbus sebentar. 2. Susu Cokelat Campuran kekuatan antara antioksidan dalam cokelat dan kalsium susu membantu memulihkan otot Anda dari kelelahan. Susu cokelat juga membantu Anda untuk meningkatkan energi untuk kembali beraktivitas setelah olahraga.

4. Yoghurt

yang kaya protein agar hasilnya lebih maksimal.

Yoghurt tawar sangat cocok dinikmati setelah Anda lari pagi. Tambahkan buah-buahan segar ke dalamnya untuk mendapatkan manfaat tambahan dari yoghurt ini. Kandungan kalsium dalam yoghurt berguna untuk menambah massa dan kesehatan tulang agar tak mudah keropos.

6. Keju Sebagai bagian dari produk olahan susu, keju juga memiliki kandungan kalsium yang cukup tinggi. Namun, agar kalorinya tak terlalu tinggi, pilih jenis keju yang rendah lemak, misalnya keju feta (keju dari susu kambing atau domba, warnanya putih dan teksturnya

5. Selai Kacang

Kacang diketahui punya banyak manfaat untuk kesehatan dan membangkitkan energi. 3. Telur rebus Untuk citarasa yang lebih lezat, Anda bisa Telur rebus menjadi sumber protein yang san- menikmati selai kacang. Kandungan gula pada selai kacang bisa membantu memuligat baik bagi tubuh. Protein ini akan memhkan Anda dari kelelahan setelah olahraga. bantu Anda mengisi perut sementara, dan Jadikan selai kacang sebagai olesan roti meningkatkan kualitas dan kuantitas massa otot. Namun, sebaiknya jangan mengonsumsi gandum, atau padukan dengan irisan buah telur terlalu banyak karena kuning telur juga pisang atau apel segar. Akan lebih baik bila selai kacang ini dipadukan dengan makanan mengandung kolesterol yang cukup tinggi.

agak keras). 7. Ubi Panggang Gula memang bisa membantu mengembalikan tenaga yang berkurang akibat olahraga. Namun, hindari menyantap kue-kue manis jika tak ingin kalori dan insulin Anda melonjak tiba-tiba. Ganti kue-kue Anda dengan ubi panggang yang manis dan empuk. (INT)


MINGGU, 18 AGUSTUS 2013

LAMPUNG POST

PARIWARA 5

OTOMOTIF ISTANA MOTOR Istana Motor ahli power steering, AC Mobil, semua jenis mobil hub.0721-7512104

MOBIL DISEWAKAN Alvan Rent Car menyewakan Avanza, Xenia, Innova, Sedan. Hub. 0853.66908998, 0852.67268999. JONI NIAGA RENT CAR: Inova, Kijang Capsul, Avanza, Xenia, APV, Altis, ALphard. Hub. 7403700, 7692086, 0812.7264905 ****** OONK RENTAL CAR ****** Sewakan Sedan Pengantin, Innova, Avanza, Xenia. Hub: 0721-7471813,  0811.799813

MOBIL DIJUAL DAIHATSU PAKET KREDIT SUPER RINGAN Xenia 1.0 M Dp 39 jtan, angs 2,1 jtan Xenia 1.0 M Dp 27 jtan, angs 4,1 jtan Xenia 1.3 R Dp 44 jtan, angs 2,3 jtan G. Max PU Dp 10 jtan, angs 2,3 jtan G. Max PU MB Dp 22 jtan, angs 3 jtan Proses cpt syrt mudah, bantu jual mobil secount, anda untung Dp. Pen Sgr lebaran bentar lagi. hub.Mas ANTO Astra Mobil 0811.7215.78, 0721.7333.100

Xenia’2007 Li Famili, tv, sound komplit tangan pertama hub.0821.8539.1999.

HONDA CRV 05 AT/2.0,jok klt,TV,Var,Ex Dox,BE Kdy,KM 69 rb,mls,Hub. Hp. 081369040485 TP. CRV 2.0 AT Th.2006. Silver Stone. BE (Kodya). Harga 165 (nego). Hub. 081271119803 (SMS & telepon). Honda City IDSI Th’2004 Manual, Gold Met, Plat B, mobil bagus & terawat. Hub. 0812.7221250.

ISUZU Panther New Hi Grade th’98 kodya, pajak panjang juni, Ban baru semua, radial, central lock ac double blower hrg 87 jt ng, hub.085269794627

TRUCK COLD DIESEL CANTER 2008. Dinding plat, lantai kayu, siap kerja, nego. Hub. 08127930001 / O81379895088.

NISSAN NISSAN MARCH ’20011 AT, pjk pjg, terawat sekali, pakai sendiri, harga nego. Hubungi. 0811.722709 Nissan X-Trail, warna silver, 2004, hrg nego, hub. 0813.7949.2222. Nissan March’2011, hitam, pjk panjang,terawat, pakai sendiri harga nego hub.0811722709

SUZUKI Dijual mbl Baleno 2001, biru, BE, Full Variasi,Orsnl,Ng, Hub : 081369474789

TOYOTA Dijual Avanza’10 G 1300 Silver, istimewa, 133 jt, Lgs kami BBN a/n anda + pajak baru hub.085379727777 BU, Avanza G 2011 (BE) kodya htm met, kondisi istmw Hub : 081369622245 Kijang LSX 1,8 EFIth 2004, bensin, biru metalik, tgn 1, AC/TV,PS,VR,BR,

Dijual cpt Kijang Rover th’90, msn kering, siap pakai, BE Kodya, wrn hijau lumut, hrg 40jt ng hub.0812.790.87.258. Kijang LSX 1,8 EFIth 2004, bensin, biru metalik, tgn 1, AC/TV,PS,VR,BR,

Suzuki Siera th 1983 BE Kodya Hub

jt nego hub.085269740555

ACDB, PS ,PR, RT, Be Kodya, Orisinil 78 jt nego hub.0821.8539.0876 Mitshubisi Lancer Evo 3 GLXi, wrn hijau’96, over kredit 20 jt, hub. 0852.7980.5927.

TIMOR DOHC, wrn hijau’97, over kredit 25 jt hub. 0852.7980.5927. TIMOR’98 SOHC, Pribadi, B, AC, CL, RT, remote, PS, Hitam, Rp 37 Jt . Hub. 0821.11469913.

Dijl Kijang LGX 03, biru tua, BE kodya, jok mls,ACDB,hrg 130 Jt/Ng Hub : 081272363090

Inova’2005 TV, tipe G, mobil bagus hub.0821.8539.1999

kodya, hijau lumut, msn kering, s; pak-

87 jt, hub. 0852.7980.5927.

TIMOR

08976168000

jt nego hub.085269740555

pjk pnjg, siap pakai, istimewa hrg 117

Kuda Super Exced’01, solar, merah,

1 eks wanita (jrg pakai), 200 jt hub.

Dijual cpt Kijang Rover th’90, BE

Suzuki Jimni th 2002 BE Kodya & : 0812-72244455

disi 95% terawat, pjk panjang, tgn

pjk pnjg, siap pakai, istimewa hrg 117

Panther New Hi Grede, wrn hijau’2000,

MITSUBISHI

Dijual Inova G LUXURY’10, kon-

Dijual cpt Kijang Rover th’90, msn kering, siap pakai, BE Kodya, wrn hijau lumut, hrg 40jt ng hub.0812.790.87.258. KIJANG LSX’00, Coklat Metalik, mesin ori, siap luar kota B (Jakarta). Hub. 0821.8195.6862

ai, htg 36jt. Hub. 0812.7908.7218

MOTOR DIJUAL Satria FU’10, Merah, Plat BE, pjk hidup, surat-2 lkp, 12,7Jt ng, Minat hub.085377142003, 08976046875 Honda Absolut Revo’10, BE Kodya, pjk hdp, srt-2 lkp,7,5Jt ng. Minat hub.085377142003, 08976046875

SUZUKI Ertiga Dp 46 jt angs 2.2 jtan Swift Dp 51 jt angs 2.5 jtan SX4 Dp 45 jt angs 3.2 jtan G. Vitara Dp 101 jt angs 4.9 jtan APV Dp 32 jt angs 2.1 jtan Splash 28 jtan angs 2.1 jtan Pick Up Dp 10 jt atau angs 1.8 jtan Hub. KIDO 0823.262.6662


CMYK

NASIONAL

MINGGU, 18 AGUSTUS 2013 LAMPUNG POST

INTERNASIONAL

Abdul Hakam Naja Penganggaran dalam UU 32/2004 wajib dianggarkan dalam APBD, dan gubernur harus tunduk pada ketentuan itu.

3

Ridho Cagub Idola Kawula Muda BANDAR LAMPUNG—Nama calon gubernur dan calon wakil gubernur Lampung, M. Ridho Ficardo-Bachtiar Basri (Ridho Berbakti), tiba-tiba saja membumi di tanah Sai Bumi Ruwa Jurai. Hampir setiap penjuru Lampung terdapat gambar kedua politikus ini yang kini menjadi idola kawula muda. Ketua Comunitas Muda Menangkan Mas Ridho (Commmer), Kiki “The Potter”, mengatakan sudah saatnya pemuda memimpin di negeri ini, dan Lampung akan memulainya pada kepemimpinan Ridho Berbakti sebagai gubernur dan wakil gubernur Lampung 2014—2019. “Kita membaca sejarah di mana banyak peristiwa besar yang lahir dari tangan pemuda. Lalu mengapa saat ini harus menunggu tua baru berani memimpin. Itu sebabnya Ridho mengawalinya,” kata Kiki kepada koran ini, Kamis (15-8). Dia menuturkan saat ini lebih dari 10 ribu pemuda di

Lampung telah menyatakan komitmennya untuk mendukung Ridho. Tidak hanya itu, mereka juga memiliki alasan tersendiri atas komitmennya tersebut. “Saya melihat ini adalah bentuk keinginan yang tinggi dari para pemuda agar pemuda yang menadi wakil mereka dapat menduduki tampuk kepemimpinan tertinggi di Lampung. Ridho adalah sosok idola bagi mereka, dan tidak hanya mereka saya pun demikian,” ujar Kiki dengan senyum renyahnya. Pembina Commmer, Muhammad Junaidi, mengatakan gaung gerakan pemuda utuk memenangkan Ridho dalam pilgub memang mulai terasa. Bahkan, saat ini di daerah para anggota Commmer bergerak dengan sendirinya tanpa harus diinstruksikan.“Saya yakin perjuangan ini tidak akan sia-sia. Ridho telah berjanji akan melibatkan pemuda dalam pembangunan, jika dirinya mendapat kepercayaan untuk memimpin. (U10)

LINTAS

Elektabilitas Aburizal Bakrie Dikaji

JAKARTA—Dewan Pertimbangan Partai Golkar akan mengkaji merosotnya elektabilitas Aburizal Bakrie sebelum Rapat Pimpinan Nasional Partai Golkar pada Oktober 2013. “Semuanya nanti akan menjadi bahan masukan untuk dipelajari, dikaji, dan dianalisis mengenai penyebabnya (merosotnya elektabilitas),” kata Dewan Pertimbangan Partai Golkar Akbar Tandjung di gedung DPR, Jakarta, Jumat (16-8). Dia menjelaskan dalam Rapimnas mendatang, DPP Golkar akan menyoroti sejauh mana kesiapan partai untuk menang dalam pemilu. Beberapa peristiwa politik partainya tidak menunjukkan kesolidan dan tidak terkonsolidasi dengan baik terkait kerja partai. “Sejauh mana Golkar mempersiapkan diri meraih kemenangan sebagaimana target meraih 30—35 persen suara. Ini satu kerja berat, butuh kerja keras yang optimal,” katanya. (ANT/U2)

Sahabat Presiden Hadiri Kongres Diaspora JAKARTA—Sebanyak 10 orang sahabat Presiden RI dari berbagai negara menghadiri pembukaan Kongres Diaspora Indonesia Ke-2 di Jakarta Convention Center (JCC). Mereka juga akan mengenal Indonesia lebih dekat melalui kegiatan Presidential Friends of Indonesia (PFoI). Sahabat Presiden ini sebelumnya diundang menghadiri upacara peringatan kemerdekaan Indonesia di Istana Merdeka, Sabtu (17–8). Dirjen Informasi dan Diplomasi Publik (IDP) Kementerian Luar Negeri A.M. Fachir mengatakan kegiatan dengan tema Celebrating Indonesia’s democracy, Diversity and economic prosperity, digelar 16—23 Agustus 2013. Menurutnya, tema yang diangkat berdasarkan perkembangan Indonesia yang dipandang sukses dari keharmonisan demokrasi, keberagaman, dan kemakmuran ekonomi di dunia. (HES/U2)

 REUTERS/MOHAMED ABD EL GHANY

KRISIS MESIR. Polisi menjaga Masjid Al-Fath di kompleks lapangan Ramses, Kairo, Mesir, Sabtu (17-8), yang di dalamnya terdapat demonstran pendukung presiden terguling Muhammad Mursi. Sedikitnya 700 orang, termasuk perempuan dan anak-anak, yang terlibat bentrok pada Jumat mengungsi dan berlindung di masjid tersebut. Anak-anak dan perempuan sudah bersedia dievakuasi setelah diperingatkan dan ditekan pasukan keamanan.

Perpu Perkuat Pelaksanaan Pilgub JAKARTA (Lampost): DPR mendesak pemerintah segera mengeluarkan peraturan pengganti undang–undang (perpu) terkait pelaksanaan pemilihan kepala daerah yang dimajukan pada 2013, termasuk Lampung.

yang memberikan ‘catatan keberatan’? “ kata Saldi dalam diskusi soal Pilgub Lampung di Sahid Hotel Jakarta, beberapa waktu lalu.

Wakil Ketua Komisi II Abdul Hakam Naja mengatakan hingga Jumat (16-8) pemerintah belum menerbitkan perpu pilkada. Padahal, aturan itu sangat penting dalam mengatasi konflik mengenai pemilihan kepala daerah (pilkada) 2013. Menurutnya, yang terjadi di Lampung saat ini disebabkan kekosongan hukum yang mengatur pelaksanaan pilgub. Pilgub Lampung bersamaan tahunnya dengan pelaksanaan pemilihan legislatif dan pemilihan presiden. Aturan peralihan dalam UU No. 32/2004 tidak bisa dipakai untuk 2013 karena menyebut tahun, yakni untuk masa jabatan kepala daerah yang habis 2009. “Pernah ada kesepakatan antara KPU dan pemerintah bahwa masalah ini cukup diatur peraturan KPU saja, tidak perlu perpu. Namun, tampaknya ranah keputusan KPU saja tidak cukup karena tidak bisa mengikat pemerintah daerah,” ujar Hakam usai paripurna pidato Presiden di Jakarta, Jumat (16-8). Dia menerangkan pihaknya sudah memprediksikan akan muncul per-

Kewenangan Daerah

masalahan karena tidak ada aturan yang mengharuskan pelaksanaan Pilgub 2013. Menurut dia, terdapat tiga solusi untuk mengatasi masalah tersebut. Pertama, perlu ada kejelasan dan ketegasan bahwa semua Pilgub 2014 ditarik ke 2013. “Kedua, penganggaran dalam UU 32/2004 wajib dianggarkan dalam APBD, dan gubernur harus tunduk pada ketentuan itu,” kata dia. Dengan instrumen yang ada, kepala daerah wajib menganggarkan dalam APBD karena ini perintah UU. Terakhir, dalam konteks Pilgub Lampung ternyata problem kepala daerah bisa menjadikan anggaran pilkada sebagai alat politik semakin nyata. Terkait tidak dianggarkannya dana pilgub dalam APBD, guru besar HTN Universitas Andalan, Saldi Isra, mengatakan hal tersebut tidak murni kesalahan kepala daerah. Menurutnya, ada kesalahan partai-partai dalam penetapan pos anggaran dalam APBD. “Jadi jangan-jangan ada persekongkolan antara eksekutif dan legislatif, itu asumsinya. Ada enggak partai

CMYK

Di sisi lain, Gubernur Lampung Sjachroedin Z.P. menegaskan kedatangan tim Kementerian Dalam Negeri (Kemendagri) ke Lampung, Senin (19-8), bukan hal yang spesial. Keputusan pilgub tetap ada pada Pemerintah Provinsi dan DPRD. “Ngapain nunggu-nunggu tim (Kemendagri), orang enggak pake tim juga bisa. Yang tahu kan cuma kami (Pemprov) dengan DPRD. Mendagri cuma mantau saja, enggak bisa mutuskan dia,” ujar Sjachroedin, seusai pengukuhan petugas paskibra Lampung di Balai Keratun, Jumat (16-8) petang. Dia menegaskan keputusan pilgub bisa digelar pada Desember 2013 hanya pada eksekutif dan legislatif. Ketua DPRD Lampung Marwan Cik Asan kembali menegaskan DPRD akan memprioritaskan dana pilgub di APBD Perubahan. Menurutnya, tidak ada alasan bagi Pemerintah Provinsi untuk tidak menganggarkan dana pilgub apa pun alasannya, karena hal itu adalah perintah konstitusi. (HES/CR11/CR7/U2)

PENEMBAKAN

Sasaran Teroris Bergeser

JAKARTA (Lampost): Motif aksi terorisme telah bergeser yang sebelumnya memusuhi Barat, saat ini menyasar aparat. Penyerangan terhadap aparat kepolisian beberapa kali terjadi, sebagai bentuk dendam karena telah menangkap para teroris. Hal itu dikemukakan Menteri Koordinator Bidang Politik, Hukum, dan Keamanan Djoko Suyanto menanggapi maraknya penembakan polisi oleh orang tidak dikenal. Terakhir, Jumat (16-8), dua anggota Polsek Pondok Aren, Bripka Ahmad Maulana dan Aipda Kus Hendratma, meninggal setelah ditembak orang tidak dikenal dalam jarak sekitar 2—3 meter di Jalan Graha Raya, Pondok Aren, Tangerang. “Dulu modus penyerangan para teroris itu jelas, yakni menyerang hal-hal yang berbau Barat. Tapi sekarang sudah bergeser. Motifnya sudah berubah dendam kepada polisi karena teman-teman mereka (teroris) ditangkap dan ditembak,” kata Djoko kepada wartawan di Istana Merdeka, Sabtu (17-8). Ia menjelaskan itu menjadi bukti aksi teror ini tidak pernah berhenti. Hal itu selalu dia sampaikan kepada aparat keamanan. “Oleh karena itu, saya sudah koordinasi dengan Pak Timur (Kapolri). Pertama perlu ditingkatkan kewaspadaan. Kedua kejar pelaku tindakan seperti ini, tidak boleh dibiarkan. Satu-satunya cara itu pelaku dikejar sampai ketemu,” ujarnya. Kriminolog Mulyana Wira Kusumah di Jakarta, Sabtu (17-8), menambahkan ancaman dan kekerasan terhadap petugas polisi di wilayah Polda Metro Jaya sudah mencapai tingkat keseriusan yang tinggi. Dengan demikian, urgensi pengungkapan secara cepat harus menjadi prioritas. “Bahkan Polda Metro Jaya harus menyatakan perang melawan kelompok pelaku kekerasan terhadap anggota Polri,” kata Mulyana. Pelaku penembakan terhadap anggota Polri jelas merupakan kelompok relatif terorganisasi dan mempunyai kapasitas kekerasan terencana, memiliki kemahiran menggunakan senjata api, dan mempunyai tingkat keberanian luar biasa. (MI/U2)


 

MINGGU, 18 AGUSTUS 2013

 

CMYK CMYK

CMYK CMYK

OLAHRAGA

LAMPUNG POST

7

Indonesia Lolos ke Perdelapan Final

VARIA SPORT Grizzlies Datangkan Fab Melo

 

MEMPHIS—Memphis Grizzlies mendapatkan center Fab Melo dari Boston Celtics dengan mengirimkan forward Dante Greene. Melo membukukan raihan 1,2 poin saat dimainkan di enam laga pada musim lalu. Dia bergabung dengan Celtics lewat draf urutan ke-22 pada 2012. Adapun Greene bergabung dengan Grizzlies pada April lalu. Dia menghabiskan sebagian besar musim lalu memulihkan diri dari cedera pergelangan kaki. Greene menghabiskan empat musim pertamanya di NBA bersama Sacramento Kings dengan raihan 6,1 poin, 2,4 rebound, dan 0,7 assist. (MTVN/O2)

JAKARTA (Ant/Lampost): Tunggal putra Indonesia, Muhammad Bayu Pangisthu dan Jonathan Cristie, lolos ke perdelapan final kejuaraan bulu tangkis Asian Youth Games (AYG) 2013 di Nanjing, China, Sabtu (17-8).

Tim Dayung Indonesia ke Jerman MAKASSAR—Tim dayung Indonesia berangkat secara bertahap mengikuti Kejuaraan Dayung Internasional di Jerman, 28 Agustus—2 September 2013. Tim pertama yang diberangkatkan adalah tim dayung putra yang terdiri dari tujuh pendayung. Sementara keberangkatan kedua, yakni empat pedayung putri pada 26 Agustus 2013. Keputusan pedayung putra berangkat lebih awal, sesuai rekomendasi pelatih dayung Indonesia yang juga berasal dari Jerman. Tim putra menurut rencana akan bergabung dalam salah satu klub dayung di Jerman dan berlatih selama 10 hari ke depan. Tim dayung Indonesia di kejuaraan tersebut mengirim 11 pedayung yang terdiri dari tiga atlet kano serta kayak putraputri yang masing-masing berjumlah empat orang. Anwar Tarra, atlet dayung peraih emas PON 2012, akan mengikuti tiga nomor kayak masing-masing untuk kelas 200 meter, 500 meter, dan 1.000 meter putra. Ketiga nomor yang menjadi spesialisasinya tersebut memang akan dipertandingkan di SEA Games 2013. (ANT/O2)

Kemenag Gelar Pionir Ke-6 JAKARTA—Kementerian Agama (Kemenag) akan menggelar Pekan Olahraga, Seni, dan Riset (Pionir) Perguruan Tinggi Agama Islam Negeri (PTAIN) ke-6 mulai 19—24 Agustus mendatang. Acara yang akan dibuka oleh Menteri Agama Suryadharma Ali ini akan diadakan di Institut Agama Islam Negeri (IAIN) Sultan Maulana Hasanuddin Banten. Direktur Pendidikan Tinggi Islam Kemenag Dede Rosyada mengatakan kegiatan yang diadakan setiap dua tahun sekali ini bertujuan menumbuhkan budaya keilmuan, riset, ilmiah, olahraga, rasa keindahan, dan mengajarkan bagaimana membangun persaudaraan dan jaringan antarmahasiswa PTAIN se-Indonesia. Terdapat 16 cabang perlombaan untuk perorangan dan beregu yang akan dibagi ke dalam empat cabang. (MI/O2)

 AP/JOHN RAOUX

BINTANG BASKET. Memphis Grizzlies mendapatkan center Fab Melo dari Boston Celtics (kanan). Charlie Westbrook dari Orlando Magic dan Fab Melo (Boston Celtics) berebut bola pada kejuaraan basket NBA, beberapa waktu lalu.

SEA GAMES

29 Karateka Ikuti Prakompetisi SURABAYA (Lampost): Sebanyak 29 karateka mengikuti prakompetisi dan menjalani uji coba kejuaraan karate di negaranegara Eropa. Para karateka yang sedang mengikuti program pemusatan latihan nasional Sea Games 2013 itu akan mengikuti kejuaraan di Finlandia pada 28 Agustus hingga 2 September mendatang. Ketua Umum Pengurus Besar Federasi Olahraga KarateDo Indonesia (Forki) Hendardji Soepandji mengatakan

pemberangkatan ke Finlandia merupakan agenda yang sudah disiapkan PB Forki. Menurut Hendardji, dari Finlandia, seluruh karateka kembali menjalani pemusatan latihan di Jakarta untuk persiapan mengikuti pesta olahraga Islamic Solidarity Games (ISG) di Palembang pada 22 September—1 Oktober 2013. Setelah ISG, mereka kembali diberangkatkan ke Eropa selama sekitar satu bulan untuk mendatangi beberapa negara

dan diajak bertanding, seperti di Italia, Turki, dan Prancis. Kemudian kembali ke Indonesia, selanjutnya pada November dikirim lagi ke Spanyol dan Desember siap berlaga di Myanmar. Ia menjelaskan karateka yang diberangkatkan ke Eropa adalah atlet yang berlaga di nomor kumite (tarung). Sedangkan untuk karateka nomor kata (keserasian jurus), PB Forki mengirimkan mereka menjalani pemusatan latihan di Jepang. (MTVN/O2)

Pada babak selanjutnya, Bayu akan berhadapan dengan unggulan kelima Hong Kong, Chung Yonyy. Sedangkan Cristie berhadapan dengan pebulu tangkis asal Thailand, Dechapol Puavaranukhroh. Meski meloloskan dua wakil, perjuangan atlet muda Indonesia untuk lolos ke babak tersebut tidak mudah, terutama bagi Muhammad Bayu Pangisthu. Mengingat, sebelumnya ia harus berjuang keras menaklukkan wakil Vietnam, Do Tuan Duc, 21-19 dan 21-13. Bayu bahkan sempat tertinggal 4-7 di set pertama hingga akhirnya menutup dengan 21-19. Memasuki set kedua, Bayu terlihat dominan dan mengendalikan jalannya permainan. Hasilnya poin demi poin diraih dan akhirnya mampu menyelesaikan set kedua dengan 2113. Di babak selanjutnya juara ASEAN School Games 2013 itu akan menghadapi unggulan kelima dari Hong Kong, Chung Yonny. Sedangkan Jonathan Cristie yang merupakan unggulan keempat sebelumnya mendapatkan bye dan akan ditantang pebulu tangkis asal Thailand, Dechapol Puavaranukroh.

Putri Tumbang Di sektor putri, Fitriani dan Russeli Hartawan langsung tumbang di babak pertama enam belas besar. Fitriani dikalahkan Li MinHsuan dari Taipei dalam waktu 34 menit dengan skor 21-17 dan 2113. Sementara Russeli Hartawan menyerah pada wakil China, Qin Jinjing, 21-18 dan 21-19. Kedua tunggal putri Indonesia tersebut sebenarnya bisa mengimbangi permainan lawan. Namun, kurangnya percaya diri pemain yang tampil di hadapan pendukung lawan membuat keduanya selalu melakukan kesalahan yang tidak perlu saat telah unggul. “Paling disayangkan adalah Russeli, ketika dia tertinggal malah percaya diri dan matimatian mengejar. Saat unggul malah kehilangan kepercayaan diri. Padahal secara permainan Ruselli lebih baik,” kata pelatih tim Indonesia, Ferry Supit. Meski kalah di tunggal putri, khususnya Ruselli, diharapkan bisa memberikan kontribusi di sektor ganda campuran. Ia yang berpasangan dengan Jonathan melangkah ke perdelapan final setelah membungkam Do Tuan Duc/Nguyen Thuy Linh asal Vietnam, dalam dua game langsung 21-18 dan 21-14. (O2)

CMYK

CMYK


CMYK

OLAHRAGA MINGGU, 18 AGUSTUS 2013 LAMPUNG POST

CMYK Jose Mourinho “Kami menghadapi start yang sulit. Saya tidak suka bertanding melawan tim yang baru promosi, yang datang dengan mentalitas fantastis.”

8

OFFSIDE

Indonesia ke Perempat Final POZNAN—Membukukan satu kemenangan dan sekali kalah lewat babak adu penalti membuat Timnas Indonesia menduduki posisi runner-up Grup D Homeless World Cup. Di laga pada Jumat (16-8), Indonesia menang 10-2 atas Italia, sebelum kalah adu penalti dari Polandia setelah kedua tim bermain imbang 5-5 di waktu normal. Hasil kedua laga itu menempatkan Indonesia menduduki posisi runner-up Grup D dengan raihan 10 poin. Juara grup diduduki Rusia dengan raihan 15 poin dari hasil sempurna di lima laga. Berkat posisi tersebut, Indonesia lolos ke babak perempat final bersama Rusia, Bosnia-Herzegovina, Brasil, Cile, Meksiko, Portugal, dan Romania. Di babak perempat final yang digelar hari ini (17-8), Indonesia akan berhadapan dengan Cile. (MTVN/O2)

Diego Costa Tetap di Atletico Madrid MADRID—Diego Costa mementahkan semua spekulasi yang menyebutnya akan hijrah ke Liverpool dengan menandatangani kontrak baru dengan Atletico Madrid hingga 2018. Striker Brasil itu, selama beberapa pekan terakhir, dikabarkan akan bergabung dengan The Reds. Namun, dia memastikan komitmennya untuk bertahan bersama Atletico. “Saya sangat senang bisa mencapai kesepakatan ini setelah selama ini berjuang keras mendapatkan penghormatan dan pengakuan dari para pendukung, rekan setim, dan pelatih,” ujar Costa. Costa sukses mencetak 10 gol dari 31 penampilannya bersama Atletico Madrid pada musim lalu dan mengantarkan klub itu menduduki peringkat ketiga La Liga dan menjadi juara Copa del Rey. (MTVN/O2)  REUTERS/DARREN STAPLES

Milan Harus Berjuang Keras Hadapi PSV

CIPTAKAN KEMENANGAN. Pemain Liverpool, Daniel Sturridge (atas), mencetak gol setelah tendangannya lepas dari jangkauan kiper Stoke City, Asmir Begovic, pada Liga Primer Inggris di Anfield, Liverpool, Sabtu (17-8).

Mourinho Waspadai Hull

MILAN—AC Milan akan berhadapan dengan PSV Eindhoven pada playoff Liga Champions. Rossoneri diminta bermain lebih agresif untuk melangkah ke babak penyisihan grup kompetisi antarklub Eropa. Milan akan melakukan lawatan ke Philips Stadion, Selasa (20-8), untuk melakoni leg I babak playoff Liga Champions. Delapan hari kemudian giliran I Diavolo Rosso yang akan menjamu PSV di San Siro. Menatap laga tandang tengah pekan depan, asisten pelatih Milan Mauro Tassotti pun memprediksikan laga akan berjalan sulit untuk tim asal kota mode itu. PSV adalah tim yang bisa menguasai bola dengan sangat baik dan tahu bagaimana caranya untuk menyerang. (MTVN/O2)

Ribery Yakin Player of The Year MUNICH—Franck Ribery merasa yakin dirinya mampu meraih penghargaan Player of The Year. Bermodalkan raihan treble, dia yakin bisa bersaing dengan Cristiano Ronaldo dan Lionel Messi. Bersama Bayern Muenc hen mu s i m l a lu , Ribery mencapai sukses besar. Ia menggenggam trofi Bu ndesl iga, Pia la Jer ma n, dan Liga Champions. Pencapaiannya itulah yang membuatnya percaya diri bisa memenangi anugerah Pemain Terbaik. “Saya berada dalam level maksi mum d i sepanjang musim 2012—2013. Saya selalu bermain bagus, dan saya memenangi semua yang bisa dimenangi. Itu merupakan argumen yang berbobot,” kata Ribery kepada Bild. Menurut Ribery, Messi dan Ronaldo mencetak lebih banyak gol, tapi mereka tak memenangi treble seperti dirinya. Pada proses voting gelar juara selalu penting. (ANT/O2)

 Franck Ribery

LONDON (Lampost): Chelsea yang menjamu Hull City di Stamford Bridge, Minggu (18-8), tidak bisa menganggap enteng lawannya tersebut. Pada laga pertama Liga Primer musim ini, manajer The Blues Jose Mourinho meyakini lawannya itu punya semangat dan motivasi tinggi menyambut kompetisi baru. Laga ini menjadi laga resmi pertama Mourinho setelah kembali menangani Chelsea. Melawan tim promosi tidak serta-merta membuat Mourinho yakin laga akan berjalan mudah. Sementara bagi Hull, partai ini menjadi penanda kembalinya mereka ke Liga Primer setelah terdegradasi ke Championship pada 2010 silam. Di bawah asuhan Steve Bruce, The Tigers kembali ke kasta teratas setelah menempati peringkat kedua klasemen akhir Championship musim lalu. “Kami menghadapi start yang sulit. Saya tidak suka bertanding melawan tim yang baru promosi, yang datang dengan m e nt a l i t a s f a nt a s t i s , ” k at a Mourinho di Daily Mail, Sabtu (17-8). Dari total 33 pertemuan kedua tim di semua kompetisi, Chelsea

meraih 22 kemenangan, Hull meraih empat kemenangan, dan sisanya berakhir imbang. Terakhir Hull mengalahkan Chelsea pada Oktober 1988 dengan skor 3-0, ketika keduanya masih bertanding di Divisi Championship. Setelah menjamu Hull, selanjutnya Chelsea akan menyambut Aston Villa di kandang pada 21 Agustus. Lima hari kemudian mereka akan bertandang ke Manchester United, menjadi ujian serius pertama musim ini.

Kejutan Palace Sementara itu, Tottenham Hotspur juga bertandang ke markas klub promosi Crystal Palace dalam pertandingan yang berlangsung di Selhurst Park, Minggu (18-8) malam WIB. Untuk bisa memberikan kejutan kepada lawannya, manajer Ian Holloway mendatangkan sejumlah pemain baru. Striker Dwight Gayle didatangkan dari Peterborough United dengan nilai

transfer berkisar 4,5 juta euro. Gelandang Jose Campana, mantan pemain Sevilla, dan Stephen Dobbie, yang didatangkan dari Brighton and Hove Albion, juga sudah bergabung. Demikian pula Marouane Chamakh, yang datang dari Arsenal. Holloway juga mendatangkan Elliot Grandin dan pihaknya memperpanjang peminjaman Kevin Phillip selama setahun ke depan. Bek Florian Marange pun sudah bergabung ke Palace dengan status bebas transfer dari Bordeaux. Sang tamu, Tottenham, juga sudah memperkuat skuat mereka pada musim panas ini. Manajer Andre Villas-Boas memiliki sejumlah pemain baru yang cukup berkualitas. Striker Roberto Soldado bergabung dari Valencia dengan nilai transfer 25,9 juta euro. Winger Nacer Chadli direkrut dari Twente, sementara dua gelandang, Paulinho dan Etienne Capoue, datang dari Corinthians dan Toulouse. Kemungkinan besar pemainpemain baru ini bisa tampil dalam debut mereka bersama Spurs musim ini. Meski ditinggalkan Clint Dempsey, bek Steven Caulker, dan gelandang Tom Huddlestone ke Hull City, Spurs tetap percaya diri bisa finis di posisi empat besar. (MTVN/O2)

LIGA PRIMER

Liverpool Petik Kemenangan di Awal Musim LIVEPOOL (Ant/Lampost): Liverpool sukses memetik kemenangan saat menjamu Stoke City pada laga pembuka Liga Inggris dengan skor tipis 1-0. Gol kemenangan The Reds dalam laga yang berlangsung di Stadion Anfield, Sabtu (17-8) malam WIB, diciptakan Daniel Sturridge pada menit ke-37. Stoke yang berusaha menyamakan skor, tidak juga bisa membuahkan hasil. Kesempatan Stoke didapat pada menit 88, tapi eksekusi Jonathan Walters bisa digagalkan kiper Simon Mignolet. Dengan kemenangan ini, untuk sementara Liverpool berada di posisi pertama klasemen Liga Inggris dengan koleksi tiga angka. Sementara itu, The Potters ada di posisi juru kunci. Peluang-peluang gol Liverpool mewarnai jalannya babak pertama. The Reds sempat mengoyak gawang Stoke. Namun, gol yang dilontarkan Sturridge hasil umpan Steven Gerrard itu dianulir karena ia dinilai offside. Semenit kemudian, serangan Liverpool kembali hampir membuahkan hasil. Kolo Toure yang memanfaatkan sepak pojok Gerrard membentur mistar. Pada menit 29, Jose Enrique mengancam gawang Stoke. Kebuntuan Liverpool akhirnya pecah saat menit ke-37. Sturridge sukses membobol gawang Begovic dengan sepakan dari luar kotak penalti memanfaatkan umpan Iago Aspas. Lima menit kemudian, Stoke mencoba membalas. Tapi, sepakan Jonathan Walters dari luar kotak penalti masih bisa ditepis oleh Mignolet. Pada menit-menit akhir laga, sundulan Ryan Shawcross meneruskan sepak pojok hampir membuat skor kembali seimbang. Belum beruntung, bola itu masih bisa dihalau pemain belakang Liverpool. Babak kedua Stoke mendapatkan kesempatan emas untuk menyamakan kedudukan pada menit 88 setelah Daniel Agger dinyatakan handball di kotak penalti. Mignolet menjadi pahlawan Livepool setelah dengan sempurna mampu menghalau eksekusi penalti Walters. Hingga laga usai tak ada gol tambahan. The Reds menang dengan skor tipis 1-0. (O2)

MOTOGP

Marquez Catat Waktu Terbaik INDIANAPOLIS (Ant/Lampost): Dominasi Marc Marquez di latihan bebas MotoGP Indianapolis belum terusik. Marquez kembali mencatat waktu tercepat dalam sesi latihan bebas III MotoGP Indianapolis. Di sesi latihan bebas III, pembalap Repsol Honda itu mencatat waktut tercepat 1 menit 38,844 detik. Marquez mengungguli Stefan Bradl dan Cal Crutchlow dalam sesi yang tuntas Sabtu (17-8) malam WIB. Hasil itu membuatnya menjadi pembalap pertama yang melewati kisaran

waktu 1 menit 39 detik di Indianapolis akhir pekan ini. Sementara itu, tempat kedua ada Bradl dari tim Honda LCR yang harus puas dengan selisih 0,281 detik dari Marquez. Sedangkan Crutchlow yang membalap untuk Yamaha Tech 3 berada di posisi tiga. Alvaro Bautista dari Honda Gresini di posisi empat setelah torehan waktunya sedikit mengungguli pembalap Repsol Honda, Dani Pedrosa. Sedangkan di posisi enam dan tujuh ada duo Yamaha, Jorge Lorenzo dan Valentino Rossi. Rossi yang menggunakan dua motor pada dua sesi latihan bebas MotoGP

CMYK

Indianapolis mengaku cukup puas dengan waktu yang dia bukukan. Bradley Smith (Yamaha Tech 3) serta Andrea Dovizioso dan Nicky Hayden yang sama-sama membela Ducati secara beruntun menempati posisi delapan sampai dengan 10 di sesi ini. Sesi ini sendiri juga mengetengahkan insiden crash-nya Ben Spies. Pembalap Pramac Racing yang musim ini banyak bergulat dengan cedera bahu itu terlempar dari motornya di pertengahan sesi. Disebutkan Crash, Spies pun kemudian harus melewatkan sisa waktu di pusat kesehatan untuk menjalani pemeriksaan di bagian bahu kirinya. (O2)

 AP/DARRON CUMMINGS

MOTOGP INDIANAPOLIS. Pembalap Spanyol, Marc Marquez, mencatat waktu terbaik pada sesi latihan kedua Grand Prix MotoGP Indianapolis, Jumat (16-8).

CMYK


±

±

CMYK

CMYK

±

wawancara mINGGU, 18 Agustus 2013 LAMPUNG POST

9

refleksi

±

±

DJADJAT SUDRADJAT

‘Legacy’ “Ayo ! Bung Karno kasi tangan mari kita bikin janji/ Aku sudah cukup lama dengar bicaramu/ dipanggang atas apimu, digarami oleh lautmu/ Dari mulai tgl 17 Agustus 1945/ Aku melangkah ke depan berada rapat di sisimu/ Aku sekarang api, aku sekarang laut/ Bung Karno ! Kau dan aku satu zat, satu urat/ Di zatmu, di zatku, kapal-kapal kita berlayar/ Di uratmu, di uratku, kapal-kapal kita bertolak & berlabuh” (Chairil Anwar, “Persetujuan dengan Bung Karno”). *** SEJARAH juga sebuah nostalgia. Sebuah penanda, bahwa di suatu masa, yang jauh, ada peristiwa yang kini jadi renjana. Sejarah sudah pasti tak melulu peristiwa hebat. Bahkan, pada 17 Agustus 1945 yang menyejarah itu, yang jadi mimpi puluhan tahun para pendiri bangsa, hanyalah peristiwa sepi. Bendera Merah Putih yang dijahit tangan Fatmawati diikat pada tali kusut, dan dililitkan pada sebatang bambu kasar. Teks proklamasi ditulis di atas selembar kertas bersahaja yang disobek dari buku tulis bergaris biru, dan dibacakan lewat pengeras suara curian dari stasiun radio Jepang. “Dan, peristiwa itu tak menimbulkan apa-apa. Aku tidak merasakan kegembiraan.... Tidak ada kata-kata berarti dari kami berdua (Soekarno dan Hatta) yang dapat dicatat dalam sejarah. Juga tak seorang pun dari kami yang memiliki gairah. Kami berdua letih. Dan, ya, mungkin juga sedikit ketakutan, kukira,” aku Bung Karno dalam buku Sukarno an Autobiography as Told to Cindy Adams (1965). Wajarlah Soekarno (juga Hatta) letih. Dua tokoh itu beberapa hari sebelumnya berada di luar Kota Saigon menemui Panglima Tertinggi Pasukan Jepang di Asia Tenggara, Jenderal Terauchi. Sebuah perjalanan penuh drama: dengan pesawat rongsokan yang kapan saja bisa jatuh dan harus menghindari tentara Sekutu yang terus memburu. Sesampai di Jakarta mereka diculik ke Rengas Dengklok oleh para pemuda revolusioner dipimpin Sukarni.Hari itu Soekarno demam tinggi, malaria menyerangnya. Tapi, revolusi meninggalkan legacy, selain Republik Indonesia tentu. “Ada masa-masa kesulitanmu berguna dan diperlukan,” Bung Karno kerap mengutip Alquran sebagai penguat. Revolusi yang pahit itu pun menjadi vitamin pagi kaum terpelajar dan seniman. Kita memang beruntung punya Bung Karno, sosok yang sejak muda terus menampa diri dengan bacaan, diskusi, organisasi, perdebatan, perlawanan, kontemplasi, dan terus mengasah kepekaan. Alhasil, ia mampu menjadi poros yang menggerakkan dan pembimbing jalannya perubahan. Ia tak saja menggali falsafah negara, Pancasila, hasil renungan di bawah alam sunyi yang penuh bintang-gemintang, tapi juga mampu menggelorakan rakyat dalam keramaian dengan gelegar orasi yang menghipnosis. Ia kaya referensi dan kuat dalam pertahanan diri. Ia keras jikalau harus menekan, ia “berkolaborasi” ketika melihat kekuatan diri tak memungkinkan. Ia pemimpin dengan seribu akal. Ia cinta simbol-simbol. Ia menggerakkan ide untuk menggelorakan patriotisme dengan poster-poster yang menggugah. Semboyan “Merdeka atau Mati” yang amat terkenal, menghiasi ruang-ruang publik masa itu, diambil dari bagian akhir pidato Menggali Pancasila. Juga poster “Bung, Ayo Bung” yang kondang itu. Bung Karno mengumpulkan para seniman. Affandi membuat gambar. Pelukis Dullah jadi model, Soedjojono meminta penyair Chairil Anwar membuat teksnya. Penyair genius itu, menggoreskan kata-kata sederhana tapi penuh daya pukau: “Bung, Ayo Bung!” Revolusi pun tak melulu cerita perang para serdadu, tapi juga cerita dan gairah berkesenian. Sajak Chairil Anwar yang dikutip di atas bolehlah menjadi “representasi” kedekatan seniman dan dengan pemimpinnya. “Bung Karno! Kau dan aku satu zat, satu urat.” Karena itu, revolusi dan nasionalisme jadi punya sisi yang tak semata penuh darah, tapi juga indah dan penuh getar. Sekarang para elite bangsa seperti hidup dalam dunianya sendiri yang kian menjauh. Ia kering!***

Member of Media Group Pemimpin Umum: Bambang Eka Wijaya. Wakil Pemimpin Umum: Djadjat Sudradjat. Pemimpin Redaksi/Penanggung Jawab: Gaudensius Suhardi. Wakil Pemimpin Redaksi: Iskandar Zulkarnain Pemimpin Perusahaan: Prianto A. Suryono. Dewan Redaksi Media Group: Saur M. Hutabarat (Ketua), Bambang Eka Wijaya, Djadjat Sudradjat, Djafar H. Assegaff, Elman Saragih, Laurens Tato, Lestari Moerdijat, Rahni Lowhur Schad, Suryopratomo, Toeti Adhitama, Usman Kansong. Redaktur Pelaksana: Iskak Susanto. Kepala Divisi Percetakan: Kresna Murti. Sekretaris Redaksi: M. Natsir. Asisten Redaktur Pelaksana: D. Widodo, Umar Bakti

±

Redaktur: Heru Zulkarnain, Hesma Eryani, Muharam Chandra Lugina, Nova Lidarni, Sri Agustina, Sudarmono, Trihadi Joko, Wiwik Hastuti, Zulkarnain Zubairi. Asisten Redaktur: Aris Susanto, Isnovan Djamaludin, Kristianto, Lukman Hakim, Musta’an Basran, Rinda Mulyani, Rizki Elinda Sary, Sri Wahyuni, Vera Aglisa. Liputan Bandar Lampung: Agus Hermanto, Delima Napitupulu, Iyar Jarkasih, Ricky P Marly, Sony Elwina Asrap. LAMPOST.CO Redaktur: Amirudin Sormin. Asisten Redaktur: Adian Saputra, Sulaiman. Content enrichment redaktur: Alhuda Muhajirin. Bahasa: Wiji Sukamto (Asisten Redaktur), Chairil, Susilowati. Foto: Hendrivan Gumay (Asisten Redaktur), Ikhsan Dwi Satrio, Zainuddin. Dokumentasi dan Perpustakaan: Syaifulloh (Asisten Redaktur), Nani Hasnia. Desain Grafis redaktur: DP. Raharjo, Dedi Kuspendi. Asisten Redaktur: Sugeng Riyadi, Sumaryono. Biro Wilayah Utara (Lampung Utara, Way Kanan, Lampung Barat): Mat Saleh (Kabiro), Aripsah, Buchairi Aidi, Eliyah, Hari Supriyono, Hendri Rosadi, Yudhi Hardiyanto. Biro Wilayah Tengah (Lampung Tengah, Metro, Lampung Timur): Chairuddin (Kabiro), Agus Chandra, Agus Susanto, Andika Suhendra, Djoni Hartawan Jaya, Ikhwanuddin, M. Lutfi, M. Wahyuning Pamungkas, Sudirman, Suprayogi. Biro Wilayah Timur (Tulangbawang, Mesuji, Tulangbawang Barat): Juan Santoso Situmeang (Kabiro), Merwan, M. Guntur Taruna, Rian Pranata.

±

Biro Wilayah Barat (Tanggamus, Pringsewu, Pesawaran): Sudiono (Kabiro), Abu Umarly, Erlian, Meza Swastika, Mif Sulaiman, Sayuti, Widodo. Biro Wilayah Selatan (Lampung Selatan): Herwansyah (Kabiro), Aan Kridolaksono, Juwantoro, Usdiman Genti. Senior Account Manager Jakarta: Pinta R Damanik. Senior Account Manager Lampung: Syarifudin Account Manager Lampung: Edy Haryanto. Manager Sirkulasi: Indra Sutaryoto. Manager Keuangan & Akunting: Rosmawati Harahap. Harga: Eceran per eksemplar Rp3.000 Langganan per bulan Rp75.000 (luar kota + ongkos kirim). Alamat Redaksi dan Pemasaran: Jl. Soekarno Hatta No.108, Rajabasa, Bandar Lampung, Telp: (0721) 783693 (hunting), 773888 (redaksi). Faks: (0721) 783578 (redaksi), 783598 (usaha). http://www.lampungpost.com e-mail: redaksi@lampungpost.co.id, redaksilampost@yahoo.com. Kantor Pembantu Sirkulasi dan Iklan: Gedung PWI: Jl. A.Yani No.7 Bandar Lampung, Telp: (0721) 255149, 264074. Jakarta: Gedung Media Indonesia, Kompleks Delta Kedoya, Jl. Pilar Raya Kav. A-D, Kedoya Selatan, Kebon Jeruk, Jakarta Barat. Telp: (021) 5812088 (hunting), 5812107, Faks: (021) 5812113. Kalianda: Jl. Soekarno-Hatta No. 31, Kalianda, Telp/Fax: (0727) 323130. Pringsewu: Jl. Ki Hajar Dewantara No.1093, Telp/Fax: (0729) 22900. Kotaagung: Jl. Ir. H. Juanda, Telp/Fax: (0722) 21708. Metro: Jl. Diponegoro No. 22 Telp/Fax: (0725) 47275. Menggala: Jl. Gunung Sakti No.271 Telp/Fax: (0726) 21305. Kotabumi: Jl. Pemasyarakatan Telp/Fax: (0724) 26290. Liwa: Jl. Raden Intan No. 69. Telp/Fax: (0728) 21281. Penerbit: PT Masa Kini Mandiri. SIUPP: SK Menpen RI No.150/Menpen/ SIUPP/A.7/1986 15 April 1986. Percetakan: PT Masa Kini Mandiri, Jl. Soekarno - Hatta No. 108, Rajabasa, Bandar Lampung Isi di Luar Tanggung Jawab Percetakan. DALAM MELAKSANAKAN TUGAS JURNALISTIK, ­WARTAWAN LAMPUNG POST DILENGKAPI KARTU PERS DAN TIDAK DIPERKENANKAN MENERIMA ATAU M ­ EMINTA IMBALAN DENGAN ALASAN APA PUN.

CMYK

Menulis Butuh Keberanian

K

ARYA fiksi menempati posisi unik di ranah edukasi bangsa. Dengan mengapresiasi kar ya fiksi, manusia bisa menjadi bijak sesuai p e s a n n y a . Te r l e b i h k a r y a - k a r y a berlatar kisah humanisme. Lampung menjadi salah satu daerah yang cukup subur bagi pertumbuhan karya fiksi. Berbagai novel, antologi puisi, dan k ar ya sastra lain lahir dari orang-orang yang t u m b u h d a r i s i n i . S a l a h s a t u ny a R o s i t a Sihambing, mantan jur nalis di Lampung yang saat ini tinggal di Paris, Prancis. Bagaimana proses k reatif tulisan jenis ini hingga menjadi bahan bacaan dan likuliku ranah fiksi berlatar luar negeri? Simak wawancara wartawan Lampung Post, Adian Saputra dan Rinda Mulyani, dengan Rosita Sihombing, Rabu (1-8), di kantor harian ini. Berikut petikan wawancaranya.

bisa seperti penulis yang lebih dahulu punya nama dan terkenal. Kalau mereka bisa, saya pasti bisa. Inilah yang barangkali menjadi bahan bakar terbe sar saya sehingga bisa produktif sampai dengan sekarang. Menjadi penulis yang produktif itu juga mesti memiliki komitmen dan konsistensi y a n g

±

mempromosik an bukunya di setiap kesempatan dan lewat media sosial. Ini bisa menyokong penghasilan penulis sehingga tak melulu bergantung pada royalti. Pemerintah kita memang belum peduli dengan nasib penulis. Selama regulasinya tidak propenulis, sulit untuk menjadik an penulis di Indonesia ini masuk kategori se-

Bisa diceritakan awal Anda menulis di ranah fiksi? Semua bermula saat saya masih kuliah di Universitas Lampung. Beberapa teman mengajak aktif di kelompok seni di Unit Kegiatan Mahasiswa Bidang Seni (UKMBS). Dari sinilah kemudian keter tarik an saya terhadap dunia menulis tumbuh. Aw a l ny a t i d a k fo k u s d i f i k s i , t e t a p i lebih banyak reportase. Saya kemudian aktif menjadi repor ter di media milik Rektorat Unila. Beberapa teman yang mendukung saya agar aktif di sini. Ke mudian di era blog, Multiply, misalnya, saya mulai banyak menulis. Sampai kemudian ber temu dengan komunitas di Forum Lingkar Pena (FLP), di antaranya H e l v y Ti a n a R o s a d a n As m a N a d i a , s aya mulai menulis fiksi. Ya a w a l ny a t i d a k p e r c a y a d i r i , t e t a p i lambat laun k arena didukung terus oleh kawan-kawan di FLP, akhirnya jadilah saya banyak menulis fiksi.

Hampir semua karya Anda berlatar Paris, kota di mana Anda bermukim. Apakah di titik ini, Anda merasa sangat terbantu sehingga cerita yang dibangun kuat dan menarik? Jujur saya akui, Paris menjadi latar kota yang sangat mendukung cerita yang saya b i k i n . S u a s a n a E ro p a d i t a m b a h d e n g a n kondisi keislaman di negara ini amat membantu saya dalam melahirk an k ar ya sastra. Bahkan, bisa dibilang, semua karya saya yang berlayar belak ang Paris, tidak ada yang ditolak penerbit. Apa pun kar ya saya, yang bercerita soal kehidupan kaum muslim di Paris, menarik minat penerbit untuk memublikasikannya. Ini yang barangkali tidak dirasakan oleh penulis lainnya. Jujur juga saya akui, novelnovel saya sangat terbantu dengan minat pembaca yang haus karya sastra keislaman dengan latar Eropa. Barangkali karena berbau luar negeri, karya semacam ini mudah diterima oleh pembaca dan penerbit merasa beruntung mendapatk an nask ah semacam ini. Ter masuk beberapa ar tikel te nt a n g k e h i d u p a n m u s l i m a h d i Pra n c i s yang diterbitk an media massa. Mesk i tak banyak , saya juga tak mendapat banyak penolak an dari redaksi media massa, alhamdulillah.

Jika ditantang untuk menulis novel dengan latar tempat yang sama sekali belum pernah didatangi, apakah bisa Anda menulis sebagai novel dengan latar Paris? Saya tidak tahu secara pasti. Tapi pada prinsipnya, menulislah sesuai dengan passion yang kita punya. Minat kita ada di mana. K alau k ita memang memfok usk an pada kar ya novel, kita pasti berusaha menyajikan kar ya yang baik. Kalaupun kita menulis sesuatu yang beberapa di antaranya kita tak paham, kita pasti mencari jawaban. Membaca, ber tanya kepada mereka yang lebih memahami, b i s a k i t a l a k u k a n . Te g a s n y a , j i k a k i t a s u d a h b e r n i at m e n u l i s, k e l e m a h a n ya n g bakal mengganggu dalam melahirkan k ar ya, pasti k ita cari solusinya. Ini buk an persoalan apakah kita bisa atau tidak, tapi apakah kita mau berusaha atau t i d a k . S a y a s e k a r a n g s e d a n g m e ny u s u n n o ve l d e n g a n l a t a r Pa r i s d a n L a m p u n g. Saya berharap ini juga menjadi karya yang baik. Jik a ada bagian ter tentu yang tidak saya pahmi, tentu saya ak an berup a y a m e n c a r i j a w a b a n ny a . B i s a d e n g a n mencari bahan di internet, observasi l an gs un g, at au b er ta nya ke pa da me re k a yang lebih memahami.

Apa yang membuat Anda demikian produktif dalam melahirkan karya? Mungkin yang paling berpengaruh ialah tekad. Saya punya tekad bahwa saya mesti

±

±

Rosita Sihombing Novelis Lampung mukim di Prancis

tinggi. Tanpa konsistensi, k ita tak bak al menjadi penulis yang baik. Saya bahkan kadang mengorbank an waktu istirahat saya u n t u k m e n u l i s. K a d a n g j i k a a d a n a s k a h novel yang saya kejar untuk cepat selesai, saya bekerja tanpa henti. Tidur pun acap saya lewati demi naskah yang sudah saya targetkan rampung.

Dari sekian karya, mana yang menurut Anda paling menginspirasi pembaca? K alau dar i saya pr ibadi, novel Luk a di Champs Elysees. Mengapa? Sebab, karena secara respons publik , inilah novel yang p a l i n g b a ny a k d i t a n g g a p i d a n d i b i c a ra k an orang. Bahk an, ada penerbit yang b e r s e d i a m e n e r b i t k a n k e m b a l i n ove l i n i dengan sedik it revisi. I ni saya k ira yang paling prestisius buat saya. Beberapa pembaca juga memberik an komentarnya atas karya ini. Bahkan, ada pembaca yang demik ian terharu dengan k isah yang ada di novel ini. Beberapa di antara pembaca v i a j e j a r i n g s o s i a l j u g a m e nye b u t k a r ya s ay a y a n g i n i c u k u p m e m b e r i k a n k e s a n terhadap merek a. Barangk ali merek a bisa mengambil pesan yang termaktub dalam cerita yang saya tulis.

Apa obsesi terbesar Anda dalam dunia kepenulisan? Saya ingin setiap tahun ada k ar ya saya yang bisa diterbitkan, entah itu novel atau nonfiksi. Buat saya, ini tidak muluk-muluk. Sebab, hanya dengan cara seper ti inilah saya bisa mengukur produktivitas dan konsistensi saya dalam menulis. Omong kosong jika kita mau sukses menjadi penul i s a t a u n o ve l i s t a n p a p u ny a k e i n g i n a n s e p e r t i i n i . Ta rg e t ya n g s e m a c a m i n i l a h yang akan membantu kita dalam melahirk an k ar ya yang mak in lama ak an mak in berkualitas.

Bagaimana Anda melihat nasib penulis di Indonesia dilihat dari sisi penghasilan mereka dari royalti? Penulis di Indonesia rata-rata tidak me l u l u b e ro r i e n t a s i u a n g. D e n g a n k i s a r a n royalti yang 10 persen dari harga buku, memang sulit menjadikan penulis di Indone sia sangat sejahtera. Kita bisa melihat dari mereka yang sudah mapan, kehidupannya juga normal-normal saja, tidak lantas b e r k e c u k u p a n , k ay a r ay a b e gi t u. H e l v y, misalnya, juga relatif hidup nor mal dan sederhana. Memang yang bagus penulisnya juga cukup aktif menawarkan karya. Asma N a d i a , mi s a l nya , t i d a k m a l u - ma l u u nt u k

jahtera.

Seberapa besar pengaruh dimensi transendental dalam karya yang Anda lahirkan? Buat saya, menulis ya amal jariah. Saya ingin karya saya ini bermanfaat meski saya sudah tidak ada. Maka itu, saya berupaya semaksimal mungkin untuk menulis yang p u ny a m a n f a a t . D e n g a n l a t a r b e l a k a n g Paris, saya bisa saja menulis novel yang sarat percintaan. Tapi buat saya itu tidak ter lalu punya manfaat. Yang justru saya lakuk an ialah menulis yang bisa mendatangkan manfaat untuk komunitas muslim atau muslimah di Paris. Apalagi kita tahu, Prancis buk anlah negara yang ramah untuk kaum muslim. Perempuan berhijab di Pra n c i s s u l i t m e n d a p at k a n p e k e r j a a n d i sektor publik . Bahk an siswi di sana saja sulit untuk memakai jilbab. Dari fenomena ini, saya kemudian menulis soal suami dan anak . Saya ingin, tanpa narasi yang menggurui, karya saya punya dampak buat pembaca.

Pesan Anda untuk penulis muda? Harus berani. Saat kita tidak berani menulis, keberanian itu tak bakal muncul. Maka, menulislah. Berani mengirim ke m e d i a . B e ra n i m e m u b l i k a s i k a n d i ra n a h publik . B erani pula menawar k an nask ah kepada penerbit. Kalau sudah ada keberanian, kita ak an terlatih d an terbiasa sehingga makin piawai. Dengan berani itu pula kita bisa menjaga konsistensi dalam menulis. Kuncinya, berani. n

±

BIODATA Nama Kelahiran Pendidikan Suami Anak

: Rosita Sihombing : Bandar Lampung, 24 Januari 1974 : Jurusan Bahasa dan Seni FKIP Universitas Lampung : Patrick Monlouis : Ilhan Monlouis

Pengalaman kerja: Wartawan tabloid Rektorat Unila Wartawan Sumatera Post Karya: One Gigabyte of Love Persembahan Cinta Long Distance Love Jodoh dari Negeri Seberang Happy Ramadhan with Kids Duhai Muslimah Bersyukurlah Luka di Champs Elysees Catatan Cinta dari Negeri Eiffel

CMYK

±


CMYK

CMYK

KELUARGA MINGGU, 18 AGUSTUS 2013 LAMPUNG POST

10

Mengelola Uang ‘Salam Tempel’ Anak

LEBARAN datang, anakanak tentunya bersorak riang. Bukan hanya karena mendapat baju baru, melainkan juga momen dapat uang lebih banyak, dari orang tua, kakek, nenek, paman, bibi, dan kerabat keluarga lainnya. Di Padang, ada tradisi yang disebut manambang, saat anakanak sah-sah saja mendatangi tiap rumah di sekeliling kompleks untuk mendapatkan uang “salam tempel”.  DOKUMENTASI MI

U

ang ini kemudian menjadi hak milik mereka seutuhnya, yang biasanya digunakan untuk memenuhi hasrat membeli apa saja yang mereka inginkan. Misalnya, sesuai tren saat ini, membeli mainan atau gadget terbaru. Namun, sebenarnya hal ini sebaiknya juga menjadi momen bagi orang tua untuk mengajari anak mengelola uang. “Jika mereka sudah bisa berhitung dengan baik, bisa kenalkan tiga hal pada mereka, yakni bagian uang untuk jajan, lalu bagian untuk ditabung, dan mana yang untuk disumbangkan,” ujar perencana keuangan, Prita Ghozie,

seperti yang dikutip dari female.kompas.com. Hitungannya bisa 70 persen untuk jajan, 20 persen untuk tabungan, dan 10 persen untuk amal. Bisa juga besarannya berbeda tergantung mana yang mau lebih diutamakan. Mengajarkan mereka mengelola keuangan sejak dini akan membuat mereka lebih menghargai apa yang mereka punyai. Biasanya, karena euforia Lebaran, anak cenderung ingin menghabiskan uangnya karena berpikir nanti uang jajan akan mereka peroleh kembali. Namun, dengan mengajak mereka menabung akan ada nilai positif dan manfaat yang mereka peroleh di kemudian hari.

Meski demikian, bukan berarti semua uang Lebaran harus ditabung semua. Porsinya lebih baik seimbang. Anak berhak untuk membelanjakannya sesuai dengan yang ingin mereka miliki. Tinggal orang tua mengarahkannya saja. Dengan serbuan berbagai produk dan budaya konsumtif yang ada sekarang, mengajarkan anak mengelola keuangan di momen Lebaran bisa jadi saat yang tepat. Bila perlu, ajak mereka memiliki buku tabungan sendiri. Lebaran tahun ini dan tahun-tahun mendatang, mereka akan menjadi terbiasa mengelola uangnya sendiri. (M-2)

CMYK

CMYK


CMYK

MINGGU, 18 AGUSTUS 2013 LAMPUNG POST

CMYK

KELUARGA Rekreasi Meningkatkan Kebahagiaan 11

SEBENARNYA liburan dan rekreasi selama liburan Lebaran menjadi momen yang menyehatkan. Tapi, biasanya kita terjebak pada ketidakmampuan mengendalikan nafsu dan memilih makanan. Mengapa liburan dan rekreasi itu menyehatkan? Dokter umum Rumah Sakit Medika Natar, Nike Septembriana, mengatakan sebaiknya rekreasi dilakukan satu minggu sekali. Baik itu berupa kumpul keluarga di rumah atau rekreasi di luar rumah, seperti memancing, ke pantai, atau berkemah. Setelah enam hari bekerja di kantor tubuh bisa mengalami stres dan depresi. Nah, rekreasi ini bisa mengaktifkan hormon endorfin yang bisa meningkatkan euforia rasa bahagia dan rasa senang. Suasana hati yang tenang dan bahagia bisa membantu meningkatkan daya tahan tubuh. Tubuh kembali segar! Ternyata, selain meningkatkan hormon bahagia, liburan juga bisa menurunkan tekanan darah, meningkatkan kualitas tidur dan ketahanan terhadap stres. Menurunkan Tekanan Darah Liburan membuat Anda mengambil jeda dari beban stres pekerjaan dan masalah hidup lainnya. Tekanan darah mereka yang berlibur turun rata-rata 6 persen. Menghindari

tekanan darah tinggi bermanfaat mencegah risiko stroke dan serangan jantung. Bukti menunjukkan bahwa wanita yang menikmati liburan dua kali setahun mengurangi risiko jantung koroner sampai setengahnya. Di sisi lain, pria yang tidak berlibur dalam waktu lima tahun dapat mengalami kematian dini. Meningkatkan Kualitas dan Kuantitas Tidur Mereka yang mengambil liburan meningkatkan kualitas tidur hingga 17 persen. Kualitas tidur penting bagi perbaikan dan pembaruan selsel tubuh dan pemulihan energi. Liburan juga memberikan kesempatan untuk menutupi kekurangan tidur. Kurang tidur karena stres atau pekerjaan dapat mengakibatkan kinerja mental yang buruk dan bahkan penuaan dini. Tidur nyenyak dalam waktu yang cukup akan membuat tubuh Anda berfungsi secara efektif sepanjang hari. Tidur juga penting bagi sistem kekebalan tubuh Anda. Beberapa il-

muwan percaya bahwa selama tidur tubuh mengeluarkan kortisol pada tingkat yang lebih tinggi. Hormon yang disekresi oleh kelenjar hipofisis ini berfungsi melindungi sistem kekebalan tubuh. Meningkatkan Ketahanan terhadap Stres Kemampuan untuk pulih dari stres meningkat rata-rata 29 persen pada mereka yang mengambil liburan. Hal ini bermanfaat karena kebanyakan dari kita akan kembali menghadapi stres setelah liburan berakhir. Kemampuan tersebut membantu meningkatkan produktivitas di tempat kerja, tingkat energi dan pada akhirnya kebahagiaan Anda. Liburan sering membangkitkan kenangan indah, yang bisa membantu relaksasi untuk melepaskan diri dari stres dengan mengubah pola gelombang di otak seperti ketika bermeditasi. Pada tahap ini, otak mencapai gelombang alfa, yaitu tahap sebelum tidur ketika Anda merasa tenang dan santai. Otak melepaskan hormon endorfin yang membuat perasaan senang dan bahagia. Jadi, perbanyaklah senyum dan tawa usai liburan karena tertawa juga dapat memperkuat sistem kekebalan tubuh. (DIAN WAHYU KUSUMA /M2)

Setelah Gaji dan THR Habis MUDIK Lebaran jelas menghabiskan banyak uang. Banyak orang yang khawatir keuangan mulai seret dan membayangkan akan terlibat utang sana sini setelah liburan. Namun, tidak perlu khawatir, dan tata ulang kembali keuangan dengan beberapa trik yang dianjurkan situs StepChange Debt Charity berikut. Bicarakan dengan Terbuka Kita sering menutupi jika punya masalah keuangan. Jarang ada yang mau terbuka pada keluarga dan kerabat bahwa keuangan kita sedang sekarat. Namun, sebenarnya dengan jujur dan terbuka mengenai masalah keuangan ini, siapa tahu keluarga, kerabat, atau teman punya perspektif lain dan memberikan masukan yang berarti. Jangan Abaikan Tagihan Salah satu reaksi yang kerap dilakukan saat bermasalah dengan keuangan adalah kita sering mengabaikan tagihan tersebut karena takut melihat angka-angkanya. Ubah kebiasaan ini. Beranilah menghadapi tagihan

dan hitung dengan cermat. Menutupi dan mengabaikan jumlah tagihan justru hanya akan menjadikan masalah menumpuk di kemudian hari. Dengan menghadapinya sekarang, setidaknya satu langkah bisa dilakukan untuk mengatasi masalah keuangan yang ada di depan mata. Mulai Bikin Bujet Ini salah satu langkah penting dalam mengelola keuangan. Buatlah bujet, yang mendata pendapatan dan pengeluaran yang harus dikeluarkan sesuai kebutuhan. Dari bujet tagihan bulanan, makan, transportasi, dan kebutuhan lainnya. Jika memang lagi seret, tunda dulu beberapa daftar yang ingin dibeli. Hindari Meminjam Sebisa mungkin, hindari meminjam uang. Kelola dulu uang yang ada. Namun, jika memang mendesak, dan yakin bisa mengembalikannya dalam waktu singkat, tak jadi masalah. Konsultasi dengan Bank Jika waktu liburan menggunakan kartu kredit atau pinjaman ke bank,

konsultasikan bila tak bisa bayar tagihannya. Menyampaikan kondisi yang dihadapi akan sedikit menurunkan beban dan stres. Siapa tahu dapat jalan keluar bagaimana mengatasinya. Mulai Penghematan Lihat lagi daftar pengeluaran bulanan, mungkin ada yang bisa dipotong dan dilakukan penghematan.

Misalnya tagihan telepon, listrik, atau hiburan. Ini berguna agar Anda tidak lagi dengan mudah berlangganan iniitu yang tidak perlu. Cari Tambahan Pendapatan Jika ada sesuatu yang bisa dilakukan untuk menambah pendapatan, kenapa tidak? Lakukan side job yang bisa dilakukan setelah jam kerja, atau menjual benda-benda usang tapi

masih layak pakai. Tetap Aktif Masalah dengan keuangan jangan dibawa stres atau membuat Anda terbebani. Tetaplah bergerak aktif, dan cari cara mengatasinya. Dengan demikian, mood masih akan tetap positif dan lambat laun masalah yang dihadapi akan teratasi. (FEMALEKOMPAS/M2)

5 Rahasia Dapatkan Cinta Bahagia SEMUA orang, termasuk Anda sendiri, bukanlah orang yang sempurna. Ini berarti, sampai kapan pun Anda tak akan bisa menemukan pasangan yang sempurna. Ketika kehidupan cinta tak berjalan mulus karena pasangan yang terlalu cuek atau tak romantis, ada baiknya Anda bersyukur. Bukannya malah memarahinya, minta putus, atau bahkan minta cerai. Ingatlah bahwa Anda tak perlu suatu hubungan yang sempurna untuk menjadi bahagia. Jatuh cintalah dengan apa yang Anda miliki saat ini. Yang perlu dilakukan hanyalah dengan melihat kehidupan cin-

CMYK

ta dari “sisi terangnya”, dan perspektif yang lebih positif. Agar hidup percintaan Anda lebih bahagia, Amy Spencer, penulis buku Bright Side Up, memberi beberapa triknya, berikut ini seperti dikutip dari female.kompas.com. Biarkan kejadian pahit membantu Anda menghargai hal-hal manis Jika tak pernah melakukan kesalahan, Anda tak akan pernah belajar melihat hal-hal manis yang pernah dialami bersama si dia. Kadang Anda membutuhkan masalah dan keadaan yang buruk untuk membuka mata dan melihat apakah Anda layak untuk menerima hal yang baik. Ibaratnya, terima asamnya jeruk Anda. Karena dengan mengenal rasa asam, Anda juga akan mengenal manisnya jeruk. Semua orang punya ‘sweet spot’ Coba tengok hal-hal yang sudah dilakukan si dia dan berhasil memancing senyum Anda. Entah itu ketika si dia bersedia menemani ibu Anda meski sebelumnya mengatakan harus lembur di kantor, atau saat si dia memberi kejutan dengan hadir di tempat

Anda menjalani training yang membosankan, dan lain-lain. Sweet spot ini akan membantu Anda lebih kuat untuk mengarungi kehidupan cinta. Nah, temukan sweet spot Anda sendiri, dan jadikan hal ini sebagai kekuatan dan pendukung Anda untuk hidup bahagia dengannya. Ini jauh lebih baik daripada hanya mengumpulkan semua kekurangannya. Tanya diri sendiri, ‘Apa yang bisa saya lakukan?’ Sebelum menjalin hubungan, Anda perlu melakukan banyak persiapan (terutama mental) agar hubungan jadi menyenangkan. Ketika persiapan sudah lengkap, tapi ternyata hubungan Anda dan pasangan tetap buruk, jangan buru-buru menyalahkan dan menyuruhnya berubah. Tanyakan kepada diri sendiri, “Apa yang bisa saya lakukan untuk memperbaiki hubungan tersebut?”. Bersyukur atas perbedaan Kebanyakan orang mengeluh tentang perbedaan atau kekurangan pasangannya. Padahal seharusnya Anda bersyukur. Coba

pikir, apakah Anda ingin berpasangan dengan orang yang 100 persen punya sifat seperti Anda? Ada baiknya untuk melihat perbedaan sebagai hal-hal yang membuat Anda selalu belajar banyak hal. Cinta bukan untuk mencari kesamaan, tapi untuk saling melengkapi kekurangan kecil yang dimiliki antarpasangan. Dengan demikian, Anda akan merasa jadi manusia yang saling melengkapi dan saling membutuhkan. Bukan itu sebuah kebahagiaan yang sempurna? Anda belajar hal baru dalam cinta setiap hari Cinta tidak melulu menjanjikan hal baik yang akan terjadi. Hal buruk mungkin saja terjadi. Jika hal buruk yang terjadi, tidak lantas berarti si dia tak cinta lagi. Dari hal buruk atau masalah berat yang terjadi saat menjalin hubungan, Anda bisa belajar untuk mengambil nilai positifnya. Pengalaman adalah guru yang paling baik. Dengan demikian, Anda bisa belajar, mendapat kebijaksanaan, dan wawasan dari hal tersebut. (M2)

CMYK


 

 

CMYK CMYK

CMYK CMYK

 

DUNIA MINGGU, 18 AGUSTUS 2013 LAMPUNG POST

ANAK 12

 CERITA ANAK

Ayam Kate

 Oleh: Indra K.S.

D

I sebuah hutan yang lebat, tinggal seekor ayam bernama Kate. Ia merupakan ayam yang tinggi besar dengan jalu yang sangat tajam. Dengan karunia yang diberikan Tuhan itu, Kate malah bersikap sombong. Setiap ayam yang ia temui selalu ditantang berkelahi. Terang saja Kate selalu menang karena tubuhnya memang besar dan kuat. Kalau berjalan, Kate juga selalu menengadahkan kepala. Pada suatu hari, Kate berjalan-jalan di hutan, ia bertemu dengan segerombolan ayam lain yang juga sedang melintas. Dengan sombongnya Kate mengejek temantemannya. “Hei siapa yang berani melawanku, lihatlah jaluku yang tajam ini apakah kalian mau merasakannya.” Ayam-ayam itu menunduk ketakutan. “Dasar kalian pengecut hahaha...,” Kate tertawa dengan sombongnya. Lalu Kate lari menghampiri gerombolan ayam tadi, lalu Kate menakut-nakuti dengan jalunya yang tajam itu. Karena ketakutan ada salah satu ayam yang menangis. Kate malah semakin girang melihatnya. “Kalau kalian tidak mau aku ganggu cepat cium tanganku ini.” Ayam-ayam itu pun mencium tangan Kate satu per satu, setelah itu lari terbirit-birit. Kenakalan Kate akhirnya didengar oleh seluruh bangsa ayam di hutan itu. Karena tidak ada ayam yang berani melawannya, raja ayam di hutan itu pun turun tangan. Melalui undangan Kate ditantang raja untuk bertanding. Tentu saja dengan sombong Kate menerima tantangan itu. Pada hari yang sudah ditentukan Kate menghadiri tantangan raja. Di sana telah berkerumun seluruh warga ayam yang akan menyaksikan pertandingan tersebut. Di tengah kerumunan ayam itu berdiri megah arena untuk bertanding seperti ring tinju. Di sana berdiri raja den-

gan mahkota kebesarannya. Dengan menyombongkan diri Kate berjalan menuju arena tersebut. Tanpa sopan santun ia menghardik sang raja. “Hei raja berani sekali kau menantangku, kamu tidak tahu siapa aku!” “Aku tahu, kamu

menjadi bawahanku dan aku yang menggantikanmu menjadi raja di hutan ini.” Raja pun marah, mereka berdua akhirnya bertanding dengan serunya. Kekuatan mereka hampir sama tapi saat beradu jalu tiba-tiba plak... Jalu raja patah dan berlu-

 SUMARYONO

adalah ayam yang suka bikin onar di hutan ini, daripada kupatahkan jalumu lebih baik kamu bertobat dan minta maaf kepada seluruh ayam di hutan ini.” “Sudah, ayo kita buktikan saja siapa yang paling kuat. Kalau kamu kalah, kamu harus

muran darah. Dengan kekalahan sang raja, Kate pun diangkat menjadi raja yang baru di hutan itu. Saat hutan dipimpin oleh Kate, bangsa ayam hidup berkesusahan karena pajak yang diberikan begitu besar sehingga ayam-

ayam mengalami kesulitan untuk membayarnya. Selain itu, Kate juga suka bertindak kasar kepada ayam yang membantah perintahnya. Seperti ayam hutan, misalnya, ia sakit satu minggu karena ditendang oleh Kate gara-gara uang pajaknya kurang. Pada suatu hari Kate berjalan berkeliling hutan untuk menagih pajak-pajak yang belum lunas. Setiap ayam yang melihat Kate pasti langsung sembunyi karena takut. Hingga pada akhirnya Kate sampai pada rumah seorang tabib di hutan itu. Dengan tidak ada sopan santun Kate masuk dengan berteriakteriak untuk menagih pajak. “Hei tabib kenapa kamu tidak membayar pajak bulan ini?” “Maaf tuan, hamba tidak punya uang untuk membayarnya. Bagaimana kalau hamba membayarnya dengan ramuan ini?” “Memang ramuan apa yang kamu punya tabib?” “Hamba punya ramuan yang dapat membuat tuan awet muda.” “Benar begitu tabib?” Setelah itu Kate langsung meminum ramuan yang dibuat sang tabib, setelah beberapa lama tiba-tiba tubuh Kate mengejang dan tubuhnya menjadi kecil. Tabib itu tiba-tiba tertawa dengan keras. Ternyata tabib itu adalah sang raja yang menyamar menjadi tabib. Selain tubuh Kate yang kecil, ia juga kehilangan kekuatan sehingga Kate tidak dapat melawan raja. “Rasakan itu Kate, kamu telah meminum ramuan untuk mengecilkan tubuh dan menghilangkan kekuatan. Sekarang kamu tidak bisa menyombongkan diri lagi kepada kami.” Kate tidak dapat berbuat apa-apa, ia akhirnya diusir oleh seluruh ayam penghuni hutan. Oleh sang raja yang asli, setiap keturunan Kate diberi nama Ayam Kate karena tubuhnya kecil dan tidak mungkin dapat tumbuh besar seperti Kate yang telah terusir dari hutan. Hingga saat ini orang-orang juga masih menyebut ayam yang kecil itu dengan sebutan ayam kate. 

 SAHABAT INSPIRATIF

Karya Najmi di Museum Jepang HEBAT! Teman kita ini namanya Najmi Aziza Prihadi. Mau tahu hobinya apa? Menggambar! Sekarang Najmi duduk di kelas V Sekolah Dasar Suruma Machidasi Tokyo, Jepang. Kebetulan, pada Ramadan lalu, Najmi bersama Bundanya Jumiarti Agus sedang ada di Lampung. Najmi dan Bunda mengisi sebuah seminar lo… Yups, temanya tentang menggali potensi anak sejak dini. Setiap bepergian ke mana pun, Bunda selalu membekal i Najmi dengan tas yang berisi alat tulis untuk menggambar. Makanya, hobi Najmi yang selalu didukung Bunda ini menjadikan Nazmi anak yang pintar menggambar. Waktu lomba mengggambar di sekolahnya Tokyo, Jepang, Najmi meraih juara dan karyanya dipajang di Museum Seni Kota Maechida Jepang. Karya Najmi ini juga dijadikan kover depan buku Bundanya yang berjudul Menggali Potensi Anak Sejak Usia Dini. Wah, klop banget! Bundanya suka menulis dan anaknya suka menggambar. Asyik ya! Najmi lahir di Tokyo, pada 13 Juni 2006. Makanan kesukaannya piza, donut, kue sus, nasi goreng, dan tidak lupa es krim. Hihihi, makanan kesukaan Najmi sama ya dengan adik-adik semua! Ada lagi nih kepintaran Najmi yang lain, yaitu pintar mengaji, pintar bahasa Jepang, dan bahasa Minang. Keren! (KAK DIAN/M2)

KETENTUAN: - Masukkan gambar kalian ke sehelai amplop yang sudah ditempeli kupon Mari Mewarnai Lampung Post. - Sertakan juga data diri secara lengkap (nama, alamat, sekolah, tanggal lahir, dan nomor telepon) termasuk foto ukuran 3R terbaru. - Kirim ke bagian promosi Lampung Post Jalan Soekarno-Hatta No. 108 Bandar Lampung paling lambat 4 hari dari tanggal terbit - Disediakan bingkisan untuk tiga pemenang berupa : a. Orikids b. Komik Kreative c. Kotak pensil creative d. Oil Pastel Pascola (Standard).

 

CMYK CMYK

 

CMYK CMYK

 


CMYK

CMYK

REPORTER

MINGGU, 18 AGUSTUS 2013 LAMPUNG POST

CILIK 13

Pendidikan Pesisir Barat Harus Lebih Baik

 ANTARA

Siswa-siswa SD di Bangkonat, Pesisir Barat.

 PESISIR Barat telah menjadi kabupaten baru, tentu saja kepala Dinas Pendidikannya juga baru. Nah juga harus ada prestasi-prestasi baru dong di bidang pendidikan.

K

ira-kira apa saja yang akan dilakukan Kepala Dinas Pendidikan Pesisir Barat Bapak Gunawan untuk memperbaiki mutu pendidikan di daerah baru ini? Simak wawancara kami dengan Bapak Gunawan, beberapa waktu lalu. Saat ini sudah ada sekolah unggulan belum di daerah ini, Pak? Kalau unggulan belum ada, tapi secara prestasi ada. Misalnya SMAN 1 kami ini paling banyak lulusannya diterima di perguruan tinggi, baik negeri maupun swasta. Kualitas sekolah itu kan tidak hanya dilihat dari nilai rata-rata siswa yang masuk saja, tapi lulusannya juga harus diperhatikan. Kalau lulusannya

banyak yang diterima di perguruan tinggi negeri se-Indonesia, berarti proses pembelajaran di sekolah itu berkualitas. Iya kan? Terus ada lagi SMKN 1 yang alumninya telah bekerja baik di perusahaan lokal, nasional, dan internasional. Kalau SD unggulan dan SMP unggulannya ada tidak, Pak? Untuk saat ini SD unggulan yang siswanya banyak meraih prestasi adalah SDN 1 Pasar, SMP-nya SMPN 1 dan SMPN 2. Pak, di sekolahku siswanya kan banyak sekali, tapi gurunya masih sedikit. Nah, itu gurunya bisa ditambah tidak? Iya, iya, benar sekali. Jadi, Kabupaten Pesisir Barat ini memang baru terbentuk. Bapak

juga melihat permasalahan pendidikan kita di daerah ini adalah masih banyak sekolah rusak yang harus direnovasi, jumlah siswa dan guru yang tidak seimbang, serta fasilitas seperti kursi, bangku, dan perpustakaan yang masih minim. Dalam waktu dekat, kami mendata jumlah siswa, jumlah guru, dibangun sekolah baru. Sekolah yang sudah tidak layak akan direhab. Apa saja yang akan Bapak lakukan untuk mengatasi masalah pendidikan di Pesisir Barat ini? Ya itu tadi, mendata rasio guru dan murid. Kondisi ruang belajar dan jumlah murid. Serta sarana prasarana penunjang lainnya. Mulai 2014, secara bertahap akan dilakukan penambahan ruang kelas baru, penambahan sarana dan prasarana, sekolahsekolah mulai direnovasi. Kemudian, kami juga akan mengatur lagi penyebaran guru-guru ke sekolah. Di sini masih ada sekolahsekolah terpencil, Pak? Ada, cukup banyak. Pesisir Barat ini kan daerahnya cukup luas dan jaraknya lumayan jauhjauh. Misalnya sekolah-sekolah di Pulau Pisang, di Bengkunat Belimbing, itu termasuk daerah terisolasi. Nah, itu nanti akan diperhatikan secara khusus. Bagaimana caranya agar siswasiswanya bisa mendapatkan pelayanan pendidikan sama dengan yang di kota. Gurunya sama-sama bagus, buku-bukunya lengkap, sarana dan prasarananya lengkap.

Baik Bapak, terima kasih atas wawancaranya. Sama-sama. Terima kasih, semoga kelak kalian menjadi orang yang sukses. (M2)

 LAMPUNG POST/IKHSAN Reporter cilik mewawancarai Kepala Dinas Pendidikan Kabupaten Pesisir Barat Gunawan, Kamis (4-7).

 ANTARA

CMYK

CMYK


CMYK

CMYK

FOKUS MINGGU, 18 AGUSTUS 2013 LAMPUNG POST

14

Dakwah dengan Senandung Lagu SUATU acara tanpa kehadiran musik kini kurang punya warna. Namun, musik yang hadir juga tak pas jika tak sesuai tema dan suasana. Ketika musik dinilai cenderung kontradiktif dengan agama, maka senandung dakwah adalah pilihannya. Belasan tenda cukup megah terpasang di depan masjid di bilangan Pahoman, Bandar Lampung, awal Juli lalu. Satu panggung dengan backdrop spanduk besar bertulis ‘Tablig Akbar’ terpampang di depannya. Juga satu set alat band lengkap dengan sound system siap dimainkan. Sekilas, hadirnya seperangkat alat musik terasa kontradiktif dengan tema acara. Seolah, panggung syiar itu akan digeber dengan musik cadas. Namun, itu tidak terjadi. Di acara peringatan hari besar Islam itu, musik dan lagu-lagu religi digelar sebagai pembawa suasana untuk menyelingi pesan-pesan agama yang ia sampaikan seorang dai. Pemandangan serupa juga selalu tampak di berbagai acara tablig akbar di televisi. Lagu-lagu milik Bimbo, Opick, Hadad Alwi, dan tembangtembang bertema ketuhanan milik pemusik-pemusik muslim menjadi warna dakwah saat ini. Di Lampung, perkembangan musik religi cukup semarak. Musik nasyid menjadi fenomena menarik selain kasidah, hadrah, marawis, atau jenis lain yang muaranya sama; penyampai pesan dengan kesenian. Di acara pribadi, semisal pernikahan, musik religi juga subur. Tuan rumah atau pengantin yang tidak berkenan menghadirkan band atau organ tunggal, umumnya tetap merasa perlu adanya alunan musik hidup. Maka, kasidah, nasyid, marawis, atau hadrah jadi pilihan. “Dengan nasyid, suasananya tetap ada nuansa meriah dan hidup, tetapi tetap terjaga atmosfer islaminya,” kata Rio Aditya Nugraha, warga Tanjungkarang yang baru saja menyunting Makhdalena dengan resepsi bermusik nasyid. Rodi, warga Kotasepang, juga memilih musik lembut dan bermuatan agamais saat menggelar pesta pernikahan tahun lalu. El Izza, grup nada dan dakwah yang diperankan oleh daiah dan pemusik cilik, diundang untuk mewarnai suasana. Bermodal keyboard yang multinada, suasana pesta sudah hidup. “El Izza baru dibentuk pada pertengahan 2011. Awalnya, kami memberi pelatihan untuk menjadi dai cilik. Tetapi, untuk membangun suasana riang sesuai dengan tema anak-anak, saya padukan dengan memasukkan musik dan lagu. Akhirnya, kami menjadi grup nada dan dakwah,” kata M. Tamyis, manajer El Izza. Peminat nada dan dakwah yang menghadirkan dai cilik dan muda ternyata sangat banyak. Meski belum punya jam terbang tinggi, Tamyis mengaku El Izza sudah mendapat respons dari mana-mana. “Sebelum Ramadan kemarin, kami

baru pulang dari Jawa Tengah. Kami tampil di Magelang, Temanggung, dan Wonosobo. Alhamdulillah, sambutannya luar biasa. Kalau di Lampung, hampir semua kabupaten sudah pernah. Liburan nanti, kami diundang kembali ke Jawa Tengah. Bulan depan ke Palembang dan Januari insya Allah ke Jambi,” kata guru Fisika di SMPN Tanjungsari ini.

Nasyid Empat lelaki itu berbusana muslim rapi dengan peci itu tampil di panggung pada satu hajatan di bilangan Sidoharjo, Kedaton. Bak gaya boyband, mereka menyanyikan beberapa hit musik islami secara akapela. Mereka adalah grup nasyid Galaksi. Meski tak memakai alat musik, perpaduan tiruan suara instrumen terasa padu dan selaras. Fahrurozi melantunkan lirik dengan vokal, Suhendri mengisi bass (suara satu), M. Ilham Fauzi bariton, Solihin tenor, dan Daud Maulana mengiringi layaknya rythm. Nasyid yang kerap diidentikkan sebagai kependekan dari nada, syiar, dan dakwah ini sudah amat familier bagi warga Kota Bandar Lampung. Sebab, warga yang menginginkan suasana pesta tetap terjaga atmosfer islamnya, nasyid adalah jawabannya. Selain santun, nasyid saat itu tidak melulu melantunkan lagu-lagi pakem. Tembang-tembang religi yang populer, seperti lagu Opick, Hadad Alwi, Ungu, Afgan dan lainnya bisa dimainkan. Risman Senjaya, sekretaris Asosiasi Nasyid Nusantara Lampung, mengatakan grup nasyid yang mapan dan terdaftar pada asosiasinya cukup banyak. Risman yang juga personel Way Syamsa Nasyid mengakui baru 13 tim yang mendaftarkan diri secara formal. “Sebenarnya jauh lebih banyak dari itu, tetapi yang tetap eksis dan terdaftar baru 13. Banyak sekali kelompok-kelompok mahasiswa yang punya grup, tetapi belum terorganisasi dengan mantap,” kata dia. Way Syamsa, kata Risman, terdiri dari dirinya yang mengolah tenor vokal, Barmalisi lead vocal dominan, Sigit backing vocal, dan Yunus barton vokal. Dulu musik musiman yang ada saat Ramadan ini sering disebut dengan musik kolak. Namun, kini keberadaannya bisa kita jumpai di acara resepsi, pesta, festival, hingga kampanye. Tim nasyid anggota Asosiasi Nasyid Nusantara Wilayah Lampung (ANN Lampung), antara lain Al Kahfi, Gema Senandung Vikri (GSV), Galaksi, Way Syamsa, Nuansa, Neo Shoutun Nada (NSN), The Rozn, Latansa, Purnama, Laskar Nasyid, Setengah Laras, Move, At Tadzkir, Alba Voice, Dinkotsu, dan Alif. (DIAN WAHYU/M1)

Getar Musik Religi di Panjang PANJANG, nama suatu kawasan pesisir di Bandar Lampung itu sulit dipisahkan dengan identifikasi musik disko dan goyang dangdut. Kawasan dengan aneka tempat hiburan itu memang kondang. Namun, kesan itu tidak semua benar. Dua komunitas musik tradisi islami, yakni marawis Al Munthazor dan Al Baraqah, kerap menjadi pengobat hati atas kesan minor. Marawis merupakan seni Islam asal Betawi. Alat musik yang digunakan berupa hajir, seperti gendang, tumbuk batu, dan tumbuk gendang. Alat musik tabuh dimainkan oleh sekelompok orang mengiringi lagu-lagu religi dan selawatan. Sulit menghapus, maka upaya yang dilakukan oleh sekelompok orang untuk membangun image baru adalah menghadirkan jenis musik “tandingan”. Ibarat lirik lagu Band Wali “Daripada kita pacaran. Lebih baik kita sholawatan. Daripada kita berduaan. Nanti bakal di hasut setan”. Kondisi inilah yang ingin dibangun oleh para komunitas yang beranggotakan anak-anak muda ini. “Alhamdulillah, akhirnya di Kecamatan Panjang sekarang sudah ada marawis,” kata Diantara yang akrab di sapa Acong. Selama Ramadan lalu mereka ngabuburit dengan bermain marawis di depan Koramil Panjang. Hasil berkesenian ini terkadang menghasilkan uang dari sumbangan banyak orang. Dana itu mereka berikan kepada panti asuhan dan menjelang Idulfitri kemarin mereka memberikan paket sembako kepada

masyarakat. “Alhamdulillah dengan marawis ini kami juga bisa membantu orang lain,” ujarnya. Menurut Acong, komunitas marawis ini diberi nama Al Muntazhor, artinya yang ditunggu-tunggu. “Kita (anak-anak risma) sudah menunggu-nunggu lama, dan baru dua tahun ini kesampaian terbeli alat marawis,” kata Acong. Ini juga berkat anak-anak yang pengen beli alat dengan cara patungan. Mereka membeli alat sendiri ke Bogor. Uang mereka kumpulkan dari membuat kaligrafi dari kaca yang dijual. Harga alat Rp1,5 juta. “Alhamdulillah sekarang sudah bertambah alatnya,” kata Acong.

Jumlah anggotanya saat ini ada 15 orang. Mereka memainkan alat berupa enam keprak, ajir, tumbuk batu, gambus, markis dengan simbal, dan tabuh pinggang. Lagu selawatan, lagu religi pop dengan lantang mereka lantunkan. Selain Almunthasor, satu grup lagi juga eksis. Yakni, Marawis Al Baraqah. Tujuan dari didirikannya grup sejenis hadrah ini adalah menyelamatkan generasi muda. Sebab, mereka hidup di daerah yang dikenal dengan lokalisasi. Jika anak-anak muda tidak diselimurkan dengan kegiatan-kegiatan positif, masyarakat akan susah mengubah perilaku negatif menjadi positif pada anakanak. (DIAN WAHYU/M1)

Perkembangan Nasyid Lampung NASYID lebih dikenal dengan musik positif. Musik ini mulai dirintis di Lampung pada 1998. Tak bisa dipungkiri, nasyid Lampung berawal dari kalangan kampus, dalam hal ini Universitas Lampung. Pada masa ini belum banyak tim nasyid yang ada di Lampung. Nasyid pun masih tergolong musik yang eksklusif. Pendengarnya hanya terbatas pada kalangan mahasiswa dan pelajar saja. Yang paling terkenal saat itu adalah tim nasyid LQ Voice. Tim nasyid ini digawangi 6 mahasiswa Biologi FMIPA Unila 1998. Selain LQ Voice, ada juga tim nasyid Azzam dari FT Unila, Seruan Islam dari PPM Daril Hikmah, Al Fauz dari FT Unila, Al Ghiffari dari FE Unila, dan Siyam dari FMIPA Unila. “Nasyid pada periode ini umumnya hanya bermodal semangat dan lingkup pertemanan. Kualitas teknis dan manajerial belum terlalu digarap serius. Tetapi kehadirannya begitu dinanti pencinta nasyid,” kata Risman Senjaya, sekretaris Asosiasi Nasyid Nusantara Wilayah Lampung (ANN Lampung). Pada masa ini, belum ada album yang diproduksi dan konser nasyid yang digelar pun belum banyak. Periode Keemasan Nasyid dimulai pada 2002 sampai 2005. Tahun ini

CMYK

merupakan tahun puncak nasyid Lampung. Hal ini ditandai dengan banyaknya tim nasyid yang tumbuh, gemilangnya prestasi tim nasyid Lampung di belantika nasyid nasional, dan produksi album solo tim nasyid Lampung. Mereka di antaranya Al Kahfi, Melodi Islam, Way Syamsa, ½ Laras, At Tadzkir, Mixta, Manan Voice, Shoutun Nada, Al Fath, Ukhuwah, dan Granada. Dari daerah Kotabumi Lampung Utara ada Latansa dan NH Voice. Di berbagai ajang festival nasyid berskala nasional, tim nasyid Lampung sangat diperhitungkan dan bahkan meraih juara. Seperti tim Melodi Islam, The Rozn, dan Galaksi yang menjadi juara 1 Festival Nasyid Nusantara di IPB Bogor. Bahkan tim nasyid Mixta yang menjadi semifinalis Festival Nasyid Indonesia di Indosiar pada 2004 lalu. Selain itu, tim nasyid Lampung juga sudah mampu memproduksi album solo. Pada masa ini pun banyak digelar konser nasyid. Tim nasyid Raihan, Brothers, Hjjaz, The Fikr, Tazzaka, Shoutul Harokah, Suara Persaudaraan, Gradasi, Justice Voice, Arruhul Jadid, F One, Shaff Fix, Nanda, adalah tim nasyid yang pernah konser di Lampung. Periode stagnasi tim Nasyid terjadi pada 2006 sampai 2009. Periode ini adalah periode sulit

bagi insan nasyid, bukan hanya insan nasyid Lampung, melainkan insan nasyid secara nasional. Salah satu penyebabnya adalah kalah bersaingnya tim nasyid dengan lagu-lagu religi yang dinyanyikan oleh grup band dan penyanyi solo yang ikut menyanyikan lagu religi. Sebut saja, Afgan, Gigi, Marshanda, dan Padi. Pada Ramadan yang biasanya menjadi kesempatan tim nasyid untuk tampil, kedudukannya banyak tergantikan oleh mereka. Di televisi, acara-acara off air dan konser musik di saat Ramadan lebih banyak diisi oleh band religi. Walaupun begitu, geliat nasyid tidaklah surut sama sekali. “Bedanya tim nasyid dengan band religi adalah kami (Nasyid) tetap selingi dengan dakwah, sedangkan band religi tidak,” kata Risman. Pada masa ini hadir tim nasyid Q Voice, GSV, dan Nuansa yang kelak menjadi tim nasyid kebanggaan Lampung. Periode kebangkitan dimulai sejak 2010 sampai sekarang. Periode ini adalah masa pembuktian eksistensi tim nasyid Lampung. Belantika nasyid Lampung kembali semarak dengan karya dan prestasi tingkat nasional. Nasyid Lampung kembali tampil di media televisi dan media cetak. (DIAN WAHYU/M1)

CMYK


MINGGU, 18 AGUSTUS 2013

LAMPUNG POST

CMYK

PARIWARA 15

CMYK


CMYK

CMYK

LENTERA MINGGU, 18 AGUSTUS 2013 LAMPUNG POST

16

Soekarno, Arsitek Proklamasi Indonesia

SOEKARNO lahir di Surabaya, Jawa Timur, 6 Juni 1901, dan meninggal di Jakarta, 21 Juni 1970, pada umur 69 tahun. Ia adalah presiden Indonesia pertama yang menjabat pada periode 1945—1966. Sebagai politikus, Soekarno memainkan peranan penting untuk memerdekakan bangsa Indonesia dari penjajahan Belanda.

M

emproklamasikan kemerde kaan Indonesia bersama dengan Mohammad Hatta pada 17 Agustus 1945, Soekarno adalah orang pertama yang mencetuskan konsep Pancasila sebagai dasar negara Indonesia. Ia menandatangani Surat Perintah 11 Maret 1966 Supersemar yang kontroversial itu. Isinya— versi yang dikeluarkan Markas Besar Angkatan Darat— menugaskan Letnan Jenderal Soeharto untuk mengamankan dan menjaga keamanan negara dan institusi kepresidenan. Supersemar menjadi dasar Letnan Jenderal Soeharto untuk membubarkan Partai Komunis Indonesia (PKI) dan mengganti anggota-anggotanya yang duduk di parlemen. Setelah pertanggungjawabannya ditolak Majelis Permusyawaratan Rakyat Sementara (MPRS) pada sidang umum ke empat tahun 1967, Soekarno diberhentikan dari jabatannya sebagai presiden pada Sidang Istimewa MPRS itu. Soeharto menggantikannya sebagai pejabat Presiden Republik Indonesia. Lahir Ketika dilahirkan, Soekarno diberi nama Koesno Sosrodihardjo oleh orang tuanya. Namun, karena ia sering sakit, ketika berumur lima tahun namanya diubah menjadi Soekarno. Nama tersebut diambil dari seorang panglima perang dalam kisah Bharata Yudha, yaitu Karna. Nama “Karna” menjadi “Karno” karena dalam bahasa Jawa huruf “a” berubah menjadi “o” sedangkan awalan “su” memiliki arti “baik”. Sebutan akrab untuk Soekarno adalah Bung Karno. Soekarno dilahirkan dengan seorang ayah yang bernama Raden Soekemi Sosrodihardjo dan ibunya Ida Ayu Nyoman Rai. Keduanya

bertemu ketika Raden Soekemi yang merupakan seorang guru ditempatkan di Sekolah Dasar Pribumi di Singaraja, Bali. Nyoman Rai merupakan keturunan bangsawan dari Bali dan beragama Hindu, sedangkan Raden Soekemi sendiri beragama Islam. Mereka telah memiliki seorang putri yang bernama Sukarmini sebelum Soekarno lahir. Ketika kecil Soekarno tinggal bersama kakeknya, Raden Hardjokromo di Tulungagung, Jawa Timur. Ia bersekolah pertama kali di Tulungagung hingga akhirnya ia pindah ke Mojokerto mengikuti orang tuanya yang ditugaskan di kota tersebut. Di Mojokerto, ayahnya memasukkan ke Eerste Inlandse School, sekolah tempat ia bekerja. Kemudian pada Juni 1911, Soekarno dipindahkan ke Europeesche Lagere School (ELS) untuk memudahkannya diterima di Hoogere Burger School (HBS). Pada 1915, Soekarno telah menyelesaikan pendidikannya di ELS dan berhasil melanjutkan ke HBS di Surabaya, Jawa Timur. Ia dapat diterima di HBS atas bantuan seorang kawan bapaknya yang bernama H.O.S. Tjokroaminoto. Tjokroaminoto bahkan memberi tempat tinggal bagi Soekarno di pondokan kediamannya. Di Surabaya, Soekarno banyak bertemu dengan para pemimpin Sarekat Islam, organisasi yang dipimpin Tjokroaminoto saat itu. Tokoh itu seperti Alimin, Musso, Dharsono, Haji Agus Salim, dan Abdul Muis. Soekarno kemudian aktif dalam kegiatan organisasi pemuda Tri Koro Dharmo yang dibentuk sebagai organisasi dari Budi Utomo. Nama organisasi tersebut kemudian ia ganti menjadi Jong Java (Pemuda Jawa) pada 1918. Selain itu, Soekarno juga aktif menulis di har-

 LAMPUNG POST/DOK.

ian Oetoesan Hindia yang dipimpin oleh Tjokroaminoto. Tamat HBS Soerabaja bulan Juli 1921, bersama Djoko Asmo rekan satu angkatan di HBS, Soekarno melanjutkan ke Technische Hoogeschool te Bandoeng (sekarang ITB) di Bandung. Ia mengambil jurusan teknik sipil. Setelah dua bulan dia meninggalkan kuliah, tetapi pada 1922 mendaftar kembali dan tamat pada 1926. Soekarno dinyatakan lulus ujian insinyur pada 25 Mei 1926 dan pada dies natalis ke-6 TH Bandung tanggal 3 Juli 1926 dia diwisuda bersama 18 insinyur lainnya. Prof. Jacob Clay, selaku ketua fakultas pada saat itu, menyatakan “Terutama penting peristiwa itu bagi kita karena ada di antaranya 3 orang insinyur orang Jawa.” Mereka adalah Soekarno, Anwari, dan Soetedjo. Selain itu, ada seorang lagi dari Minahasa, yaitu Johannes Alexander Henricus Ondang. Saat di Bandung, Soekarno tinggal di kediaman Haji Sanusi yang merupakan anggota Sarekat Islam dan sahabat karib Tjokroaminoto. Di

sana ia berinteraksi dengan Ki Hajar Dewantara, Tjipto Mangunkusumo, dan Dr. Douwes Dekker, yang saat itu merupakan pemimpin organisasi National Indische Partij. Sebagai Arsitek Bung Karno adalah presiden pertama Indonesia yang juga dikenal sebagai arsitek. Pekerjaan dan karya di bidang arsitektur, antara lain pada 1926 mendirikan biro insinyur bersama Ir. Anwari, banyak mengerjakan rancang bangun bangunan. Selanjutnya bersama Ir. Rooseno juga merancang dan membangun rumahrumah dan jenis bangunan lainnya. Ketika dibuang di Bengkulu menyempatkan merancang beberapa rumah dan merenovasi total masjid jami di tengah kota. Beberapa desain arsitektural juga dibuat melalui sayembara, antara lain Masjid Istiqlal (1951), Monumen Nasional (1960), Gedung Conefo, Gedung Sarinah, Wisma Nusantara, Hotel Indonesia (1962). Lalu, Tugu Selamat Datang, Monumen Pembebasan Irian Barat, Patung Dirgantara. (WIKIPEDIA/M1)

Agus Mujib, Kuliah di Jepang tanpa Yen KISAH sukses perburuan biaya untuk melanjutkan pendidikan bagi Agus Mujib adalah modal. Ia bukan saja mendapatkan biaya itu, melainkan mendapat setumpuk pengalaman yang kemudian bisa “dijual” dan menjadi salah satu jalan hidup. “Jika setiap partikel air di lautan didefinisikan sebagai noktah yang terangkai dari ujung ke ujung, maka setiap partikel itu akan berbicara tentang muatannya, tentang perjalanannya, tentang gaya apa saja yang pernah mengenainya, tentang seberapa besar gaya tahan yang dipunyainya. Seperti itulah aku memandang kehidupanku. Seperti noktah yang terangkai beriringan. Berjalan, mencari, mencoba, berpikir, menganalisa, bermain dan berusaha membuka semua kesempatanku walau sesulit apapun. Lima tahun kehidupanku di Jepang, mengajari diri ini untuk terus merangkai noktah itu sebagai jalan untuk memahami kehidupan.” Itu kalimat terakhir pada seminar yang disampaikan Agus Mujib dengan tema Kiat sukses mendapatkan beasiswa ke luar negeri di IBI Darmajaya, Bandar Lampung, beberapa waktu lalu. Agus terkenang dengan Prof. Prihadi Kahar yang memberikan seminar di ITB Bandung. Agus Mujib menjadi pendamping—guide—yang mengantarnya keliling Bandung. Pasangan Prihadi Kahar dan Jumiarti Agus inilah yang menjadi awal mimpi Agus Mujib terwujud. Meski IPK-nya saat kuliah di ITB hanya 2,9, Agus tak surut untuk bermimpi sekolah ke luar negeri. Sekolah ke luar negeri sudah ia mimpikan sejak sekolah menengah atas. “Saya berusa-

CMYK

ha untuk beristikamah dengan mimpi tersebut,” kata alumnus SMA YAPI Al Husaini Bandung ini. Perjumpaan dengan Prihadi membuatnya bersemangat untuk mengejar mimpinya yang diidamkan menempuh pendidikan ke luar negeri. “Penginnya ke Amerika atau Inggris, tapi sudah bisa sekolah ke Jepang, alhamdulillah,” katanya. “Profesor di luar negeri sangat dihargai. Kalau profesor sudah memberi rekomendasi, maka lancar semua urusan,” kata Agus. Mendapat kesempatan kuliah di Jepang, Agus merasa banyak sekali kebetulan berupa kemudahan. Di Negeri Sakura itu, ia mendapat beasiswa sekaligus bisa sambil bekerja di suatu toko. Ia juga mendapat tempat tinggal gratis di toko itu. Namun, fasilitas itu ia tolak. Penyebabnya, Agus merasa tak cukup pandai untuk belajar sendiri dan dalam kesendirian. “Saya memilih tinggal di indekos dan mencari teman. Intinya, saya harus tinggal bersama orang yang pintar supaya bisa mencuri ilmunya. Kalau tinggal sendiri, ilmu siapa yang saya curi,” kata dia sambil terkekeh. Cara paling jitu hidup di negeri orang, kisah Agus, adalah dengan mencari bapak angkat. Cara ini efektif untuk mendapat banyak fasilitas secara cuma-cuma, bahkan mendapat ilmu dan kesih sayang yang lebih. “Saya bertemu dengan sepasang manula. Kakek dan nenek di Jepang yang sudah tak banyak kegiatannya mencoba untuk bermanfaat dengan orang lain. Saya diperebutkan nenek-nenek di Jepang waktu itu. Orang Jepang punya care dengan pemu-

da asal Indonesia, mungkin karena ada kedekatan dari sisi sejarahnya—historis dengan bangsa Inonesia,” kata Agus. Dengan kerja kerasnya, usai program S-1, melalui jalur independent student ia terdaftar di S-2 Master of Social Enginering Tokyo Institute of Technology tahun 2004—2008. Agus meminjam uang untuk kuliah S-2 di Jepang oleh temannya, Jumiarti Agus. Lalu mendapat beasiswa saat kuliahnya. Pengalaman di Jepang, ia sempat membuat dan menjual tempe di Jepang selama belum bisa bekerja karena untuk menjadi tenaga kerja setidaknya bisa menggunakan bahasa Jepang. “Kerja part time, sebagai pelayan rumah makan di Jepang, harus bisa bahasa Jepang dulu, meski hanya dipakai waktu wawancara saja,” kata Agus. Bekerja di pabrik, loper koran, ramen (mi Jepang), bahkan menjadi pemandu orang Singapura yang melancong ke Jepang pernah ia menitinya. Di salah satu LSM Acikita (Aku Cinta Indonesia Kita), ia melihat ada beasiswa untuk orang asing dan ingin diisi oleh orang Indonesia, jangan sampai diisi orang lain. Ia terus memberikan semangat kepada mahasiswa Indonesia yang ingin melanjutkan penididikan di luar negeri. Pada organisasi tersebut, Agus dan rekannya yang sudah bisa kuliah di Jepang menginginkan pemuda di Indonesia juga bisa seperti mereka untuk kuliah di negara lain. (DIAN WAHYU/M1)

 LAMPUNG POST/DOK.

CMYK


CMYK

CMYK

DESAIN MINGGU, 18 AGUSTUS 2013 LAMPUNG POST

17

Warna Mencolok

Memperkuat Ruangan RUANG tamu boleh didesain simpel, tapi untuk menguatkan kesan gunakan warna cat terang yang mencolok. Contohnya penataan di ruang berukuran 2,5A m x 3 m yang begitu sederhana.

A

gar lebih dinamis, dua dinding di latar belakang ruang keluarga bisa dicat dengan warna yang mencolok biru dan kuning. Serta sebagian lantai keramik putih dilabur warna merah. Meja dari lumpang yang dimodifikasi dengan hiasan-hiasan yang unik. Selain itu, tiga kursi yang berada di ruang tamu ini terlihat simpel warna putih dan cokelat yang serasi dengan warna gorden dan tembok yang sama-sama putih. Pilihan warna oranye juga bisa memperkuat kesan di ruang tamu Anda. Lantai dilapisi karpet dengan warna yang lebih kalem. Padanan sofa minimalis warna abu-abu membuat dinamis ruang tamu mungil ini. Tambahan lukisan dengan warnawarna mencolok yang senada dengan dinding rumah memperindah ruang tamu Anda. Pilihan warna dinding ruang tamu bisa disesuaikan dengan selera atau karakter penghuninya. Jika Anda berani pilihan warna dinding merah juga bisa dinamis dengan warna ramai dari furnitur di ruang tamu Anda. Sofa warna-warni, hijau, biru, dan lampu ruang tamu warna kuning. Ruang ini sangat cocok untuk membangun suasana yang ceria, optimistis, dan penuh semangat menghadapi banyak tantangan di luar rumah. Selamat mencoba! (IDEAONLINE/M2)

FOTO-FOTO: ISTIMEWA

CMYK

CMYK


CMYK

CMYK

KESEHATAN MINGGU, 18 AGUSTUS 2013 LAMPUNG POST

18

Membuang Racun Tubuh

Usai Lebaran

Saat merayakan Lebaran, kita mengonsumsi berbagai makanan berlemak dan manis dalam porsi di atas rata-rata harian. Ini menumpuk racun dalam tubuh.

Menurut Dokter spesialis penyakit dalam dari Fakultas Kedokteran Universitas Indonesia (FKUI) Ari Fahrial Syam, umumnya asupan kalori rata-rata yang kita konsumsi selama Lebaran naik tiga kali lipat lebih ketimbang hari biasanya. “Itu sebabnya banyak yang berat badannya naik drastis saat Lebaran tiba,” kata Ari, Senin (12-8). Bayangkan saja, lanjut Ari, dari satu kue kering Lebaran ukuran mini saja bisa mengandung lebih dari 50 kalori. Padahal selama perayaan, kita banyak melahap berbagai kue, seperti nastar dan kastangel yang umumnya kaya akan mentega, gula, terigu, dan susu. “Bisa-bisa dalam sehari kita bisa mengasup lebih dari 500 kalori.” Itu bila hanya dihitung dari kue kering saja, belum lagi cake, sirop, ketupat, serta lauk pauk hidangan Lebaran lainnya. Pada pasien diabetes, jenis makanan dan minuman Lebaran ini akan membuat gula darahnya tidak terkontrol. Begitu juga dengan pasien darah tinggi atau hipertensi cenderung mengalami hiperkolesterol atau asam urat tinggi. “Bahkan pada penderita obesitas ketika puasa bobotnya sudah turun, usai Lebaran bobotnya bisa melonjak lebih tinggi dari sebelumnya,” ujar Ari. Selain itu, penderita sakit dispepsia (mag) yang sudah sembuh

 DOKUMENTASI MI

berisiko mengalami kekambuhan karena makan tidak teratur dan mengonsumsi makanan berlemak secara berlebihan. Hal itu terjadi karena tadinya alatalat pencernaan beristirahat dan bekerja teratur saat Ramadan, tiba-tiba bekerja keras saat lebaran. “Berbagai penyakit kronik umumnya cenderung akan mengalami kekambuhan setelah Lebaran, ini akibat konsumsi minuman dan makanan yang tidak terkontrol baik semasa Lebaran,” ujar Ari.

Cara Detoksifikasi Agar kondisi tubuh kembali normal, perlu dilakukan berbagai langkah peluruhan (detoksifikasi) berbagai zat tidak berguna di dalam tubuh usai kita banyak mengonsumsi banyak makanan. Caranya adalah dengan memperbanyak konsumsi air putih sekurang-kurangnya delapan gelas sehari agar meringankan kerja alat pencernaan dan membuat nafsu makan tidak terlalu menggebu. Upaya lain yang bisa dilakukan adalah dengan banyak

berolahraga. “Dengan bergerak kita membakar lemak dan kalori sehingga tidak jadi kelebihan dan radikal bebas di dalam tubuh, jadi badan tidak melar dan tetap terasa bugar,” ujar Ari. Pada kesempatan berbeda, dokter spesialis gizi, Innayah, mengatakan mengonsumsi banyak makanan berserat seperti sayur dan buah dapat membuat proses pelunturan lemak di tubuh semakin mudah. (METROTVNEWS/M2)

Tiga Hari Detoksifikasi Salah satu cara untuk membantu penyembuhan sesuatu penyakit adalah dengan atau melalui threeday cleansing program atau membersihkan tubuh selama tiga hari. Pada umumnya, kecuali karena kecelakaan, seseorang sakit adalah karena kurang gizi makanan atau oleh karena terlalu banyak memakan makanan berlendir dan berlemak. Makanan-makanan daging dan makanan- makanan berasal dari hewan, serta makanan-makanan dimasak akan meninggalkan lendir-lendir dan sisa-sisa makanan itu di dalam tubuh. Kalau seseorang sakit karena kurang gizi makanan, maka dia akan tertolong dengan makan makanan-makanan segar (makan makanan mentah) dan mengurangi makanan-makanan dimasak. Tetapi kalau seseorang sakit karena menumpuknya sisa-sisa makanan, lemak, lendir-lendir, dan kolesterol di dalam tubuh maka tubuh si penderita perlu dibersihkan. Kebersihan, baik secara luar dan dalam, adalah langkah pertama untuk memperoleh kesehatan. Jangan lupa sebutan bahasa Indonesia yang mengatakan, “Kebersihan pangkal kesehatan.” Karena dengan bertumpuknya sisa-sisa makanan di dalam tubuh, selain menghambat kelancaran peredaran darah akan juga menimbulkan keracunan di dalam tubuh itu sendiri dan akan menghambat kesem-

buhan. Sedangkan sebenarnya tidak ada sesuatu penyakit yang tidak dapat disembuhkan. Dr. Cnristopher mengatakan; “Ingatlah, tidak ada sesuatu penyakit yang tidak dapat disembuhkan, hanya orang berpikir yang mereka tidak dapat sembuh.” Menurutnya, ada lima keuntungan yang diperoleh dengan mengikuti three-day cleansing. Hari Pertama Pagi-pagi sekali, sekitar jam 06.00, minumlah sari pepaya 2 gelas (kurang lebih 400-500 cc). Pepayanya jangan mentah, tetapi juga jangan terlalu matang, supaya jangan bergumpal-gumpal waktu dijuice. Tujuan meminum sari pepaya ini adalah sebagai pencahar untuk membersihkan isi perut. Setengah jam kemudian, atau jam 06:30, mulailah minum sari wortel (hanya sari wortel, tidak dicampur dengan air) sebanyak 3 liter sehari. Sari wortel ini tidak boleh dicampur dengan garam, gula, atau dengan apa sekalipun. Sari wortel ini boleh diminum di antara lima atau enam kali di dalam sehari. Kalau sari wortel tidak terlalu cocok dengan tubuh Anda, minumlah sedikit-sedikit, tetapi lebih sering. Tetapi kalau seandainya tidak cocok sama sekali, boleh diganti dengan sari apel atau dengan sari lainnya. Jangan lupa bahwa selama mengikuti pembersihan tubuh ini, anda tidak boleh memakan sesuatu apapun.

Hari Kedua Sama dengan hari pertama, mulailah dengan meminum sari pepaya pada jam 06:00 pagi sebanyak 1 ½ sampai 2 gelas (400-500 cc). Setengah jam kemudian kembalilah meminum sari wortel sebagaimana dianjurkan pada hari pertama. Pada hari kedua ini, agar ada serat di dalam perut, makanlah satu batang wortel satu hari sebaiknya pada waktu tengah hari. Di samping memakan sebatang wortel pada hari kedua ini, minumlah satu sendok teh minyak zaitun tiga kali sehari. Tujuan minyak zaitun ini diminum adalah sebagai pelumas bagi kerongkongan dan usus. Perlu diingat bahwa kalau wortel yang digunakan untuk pembersihan, hanya wortel juga yang boleh dimakan, tidak boleh bercampur.

Hari Ketiga Hari ketiga tidak jauh berbeda dengan hari kedua. Perbedaannya yang jelas ialah bahwa pada hari ketiga ini tidak perlu lagi dimulai dengan minum sari pepaya, melainkan-langsung saja minum sari wortel dengan ukuran dan peraturan yang sama dengan hari pertama dan hari kedua. Sebatang wortel dapat dimakan pada hari ketiga ini, sama seperti pada hari yang kedua. Dan minyak zaitun tetap diminum satu sendok teh tiga kali sehari. Pada hari ketiga ini anda akan merasa lapar. Tetapi jangan khawatir, anda merasa lapar bukan karena kekurangan zat-zat kebutuhan tubuh, melainkan oleh karena kebiasaan perasaan kenyang dan oleh karena tubuh anda sedang dibersihkan dari banyak sisa-sisa makanan yang dibuang dari dalam tubuh. (DBS/M-1)

CMYK

CMYK


CMYK

CMYK

HIJAB MINGGU, 18 AGUSTUS 2013 LAMPUNG POST

19

Kasual

‘Go to Campus’ MODEL hijab kali ini sangat kasual, santai dan nyaman. Jaket denim yang dipadukan dengan jilbab berwarna hijau toska ini cocok untuk kuliah atau hang out bersama temanteman.

M

aya Ha r i A g u s t i n menjad i kan model ini sebagai model favorit untuk acara-acara santai. Apalagi saat kuliah, modis dan tidak ribet. Maya menggunakan ciput ninja sebagai dasar, lalu jilbab paris dengan gradasi warna itu dililitkan ke samping kepala. Satu bagian ditarik ke bela-

kang untuk menutupi belakang kepa la, dan sisanya d i buat bentuk pita. Untuk lebih rapi, peniti sisa di bagian depan dengan bagian belakang. Nah, selesai deh! Mudah bukan? Maya memadu k a n ji l ba b gaya bunga ini dengan jumpsuit dan menambahkan jaket denim. Kasual, santai, nyaman, memang gayanya anak muda! (IKHSAN DWI NUR SATRIO/M2)

FOTO: IKHSAN DWI NUR SATRIO

K O M U N I TA S

Cinta Radio sampai Mati JIK A anak muda sekarang demam gadget, bergantung dengan smartphone atau ponsel sebagai sumber komunikasi dan informasi, komunitas yang satu ini tetap memilih radio sebagai alat komunikasi antaranggota komunitas. Kalau bahasa gaulnya, cinta radio sampai mati! Sudah dua tahun Komunitas Pencinta Elektronik (Kopel) Provinsi Lampung ini berdiri. Mereka merakit sendiri rad io yang a kan d ig u na kan. A nggotanya sudah 30 orang. Komunikasi radio banyak digunakan pada aksi militer dulu, kini para pencinta radio ini melanggengkan komunikasi menggunakan cara lama ini. Lebara n kemar i n, para a ng gota Kopel berpartisipasi membuka posko mudik Lebaran di depan Rumah Sakit

Imanuel. Selain menjalin silaturahmi antaranggota, posko ini juga bertujuan memberikan informasi dan menyediakan tempat beristirahat bagi para pemudik. Ajang kumpul-kumpul ini juga dijadikan kesempatan untuk mendiskusikan perakitan alat yang lebih baik agar suaranya lebih jernih dan tokcer. “Bahan bisa sama tapi hasil bisa berbeda,” kata Sekretaris Kopel Bayzoni. Set i ap a n g got a K ope l mem i l i k i perangkat radio yang layak pakai. Komponen utama teknologi terbaru saat ini adalah menggunakan transistor, sedangkan teknologi lama menggunakan tabung hampa. Untuk mengoperasikan radio, dibutuhkan kawat panjang horizontal setidaknya panjang 30-40 meter. Namun, kondisi rumah tak

semuanya punya lahan sebanyak itu, sang anggota harus memiliki hubungan baik dengan tetangga di rumahnya supaya kawat antena bisa terpasang. Selain itu juga dibutuhkan pemancar radio dan penerima radio agar komunikasi antaranggota bisa lancar. Komunitas ini juga memanfaatkan barang bekas untuk komponen tambahannnya. Misalnya komponen yang bernama taroid yang terdapat pada lampu hemat energi. Bahan itu bisa dipakai saat lampu sudah mati. “Tak ada yang menjual komponen itu di Lampung, meski ada di toko online, mahal di ongkosnya,” kata Bayzoni. Komunikasi antarkomunitas di luar daerah juga aktif mereka lakukan, misalnya suara radio di Bandar Lampung bagus tapi tidak di Jakarta, dan sebaliknya bisa saja suara radio bagus di Jakarta, tapi kurang bagus di Bandar Lampung. Dengan sering berkomunikasi, fungsi radio juga semakin baik dan suaranya semakin jernih. (DIAN

WAHYU KUSUMA/M2)

CMYK

CMYK


CMYK

CMYK

APRESIASI MINGGU, 18 AGUSTUS 2013 LAMPUNG POST

20

Hipokrisme Sekitar Idulfitri

KRONIKA Tradisi Gerebek Kupat di Dawung MAGELANG—Warga Dusun Dawung, Desa Banjarnegoro, Kabupaten Magelang, Jawa Tengah, pada Selasa menggelar Gerebek Kupat. Anak-anak dan orang dewasa berkumpul di Lapangan Dawung untuk menyaksikan tradisi tahunan setelah Idulfitri tersebut. Warga mengawali Gerebek Kupat atau ketupat dengan bersalam-salaman, saling memaafkan, lalu mengusung gunungan setinggi 2,5 meter yang terdiri atas sekitar 800 ketupat, sayur-mayur, dan buah-buahan keliling dusun. (ANT/P2)

Volcano Tour Merapi Dibanjiri Wisatawan SLEMAN—Objek wisata Volcano Tour di lereng Gunung Merapi, Kecamatan Cangkringan, Kabupaten Sleman, Daerah Istimewa Yogyakarta, pada libur Lebaran ini dipadati ribuan wisatawan yang hendak melihat kawasan yang luluh lantak terdampak erupsi 2010. “Jumlah wisata Volcano Tour hari ini atau H+2 mencapai 2.960 orang terhitung hingga sore hari pukul 15.00,” kata Ketua Pengelola Volcano Tour Merapi, Bagyo, Sabtu (10-8). (ANT/P2)

Wisatawan Pakai Sarung Batik Naik Borobudur-Prambanan YOGYAKARTA—Pengelola Taman Wisata Candi Borobudur dan Prambanan masih tetap memberlakukan pemakaian kain sarung batik kepada wisatawan yang naik ke Candi Borobudur maupun Prambanan pada masa libur Lebaran 2013. “Sejak beberapa tahun terakhir ini memang wisatawan yang berkunjung dan naik di kedua candi tersebut diharuskan memakai kain sarung batik yang disediakan oleh pengelola taman wisata tersebut,” kata Dirut PT Taman Wisata Candi Borobudur, Prambanan, dan Ratu Boko (TWCBPRB) Poernomo Siswoprasetjo di Yogyakarta, Rabu (14-8). (ANT/P2)

Pernikahan Tradisional Indonesia Digelar di Kongo JAKARTA—Kedutaan Besar Republik Indonesia (KBRI) di Dakar, Senegal, mengelar tata upacara pernikahan adat Jawa dan peragaan busana pengantin di Republik Demokratik Kongo. Menurut siaran pers KBRI di Dakar, Selasa, acara yang diselenggarakan bekerja sama dengan ekspatriat Indonesia yang bekerja di perusahaan pertambangan Tenke-Fungurume Mining s.a.r.l. (TFM) pada 3 Agustus 2013 itu ditujukan untuk mempromosikan kekayaan budaya Tanah Air. (ANT/P2)

Komikus RI Menangkan Lomba Komik Jepang JAKARTA—Komikus Indonesia, Alex Irzaqi, meraih penghargaan tertinggi The Winner Award dalam lomba Silent Manga Audition yang diselenggarakan majalah manga Jepang COMIC ZENON. “Sebenarnya saya hanya iseng-iseng saja mengikuti lomba ini karena banyak teman-teman lain yang juga ikut. Semoga saya bisa jadi pemicu bagi saudara-saudara se-Tanah Air lainnya yang pastinya banyak yang lebih jago dari saya,” ujar Alex yang mendapat hadiah 500 ribu yen dalam siaran pers yang diterima Antara News. (ANT/P2)

GALERI

BUKU

Aku Datang Memenuhi Panggilan-Mu: Panduan Doa dan Ibadah Haji/Umrah Freddy R ang k ut i , Sit i Haniah Gramedia Pustaka Utama Agustus-2013 268 hlm. PERSIAPKAN diri Anda menjawab panggilan-Nya ke Tanah Suci dengan Aku Datang Memenuhi Panggilan-Mu: Panduan Doa & Ibadah Haji/Umrah. Menggunakan metode foto yang dapat “berbicara”, buku ini disusun agar enak dilihat dan mudah dibaca, untuk pembaca dari segala usia. Keterangan penting, seperti persiapan diri—jasmani dan rohani, kegiatan di asrama dan pesawat, tata cara ibadah haji/ umrah dan ziarah tawaf, sai, wukuf di arafah, dan ziarah di Madinah. Juga tips soal makanan, minuman, juga keselamatan diri, tempat yang mustajab untuk berdoa, seperti Arafah, Multazam, dan Raudah; serta evaluasi diri saat kembali ke Tanah Air. Mempermudah Anda melaksanakan ibadah yang sangat penting dalam hidup kaum muslim, yaitu haji dan umrah. Diselingi kisah-kisah unik dan lucu di Tanah Suci, buku ini menyediakan pengetahuan yang membuat ibadah Anda berjalan lebih nyaman, aman, juga menyenangkan. Pada akhirnya, kunjungan Anda ke rumah Allah pun jadi lebih khusyuk dan “dekat”. 

Bakuman 04 Tsugumi Ohba, Takeshi Obata M&C Agustus-2013 DUET Saikou dan Shuujin bubar?! Saikou memutuskan untuk membubarkan kolaborasi karena Shuujin gagal menepati janjinya membuat nama sebelum libur musim panas selesai. Dengan begini impian mereka berdua melalui persimpangan dan mereka harus menapaki jalan yang berbeda… Tapi ternyata perasaan mereka terhubung dalam wujud yang tak terduga!! 

SIMAKLAH perilaku mudik dan balik yang menyita perhat i a n k ita, ba h k a n gencarnya pemberitaan media massa tentang banyak kasus yang membelit negeri ini, terk a la h k a n oleh eu for ia berita migrasi besar-besaran tersebut. Sebuah tradisi yang hanya ada di Indonesia. Menarik untuk dicermati mengapa mudik begitu fenomenal di negeri ini? Dan apa implikasi nya bag i tata keh idupan sosial masyarakat kita? Mudik merupakan fenomena yang selalu terjadi–dan menjadi persoalan serius—di negeri ini. Sebuah migrasi besar-besaran masyarakat urban menuju tempat asal mereka membiaskan banyak makna, baik makna sosial, kultural, dan religius. Karena itu, terlepas dari pentingnya membuat regulasi mudik agar aman dan la nca r, t ida k k a la h penting adalah mencermati dimensi sosial-kultural perilau mudik. Sebab, akhir-akhir ini muncul bias fenomena lai n trad isi mud i k , yak n i mudik menjadi ajang unjuk keberhasilan komunitas urban dengan segala implikasi hipokritnya. Keti ka mud i k d i mak nai sebagai unjuk hipokrisme, persoalan baru pun muncul. Sebelumnya, tradisi mudik memiliki makna sederhana, yak ni momentum si laturahmi setelah sek ian lama menc a r i pen g h idupa n d i perantauan. Idulfitri menjadi penanda bahwa pulang kampung (baca; mudik) harus d i l a k u k a n. Sel a i n mem iliki makna religius, meminta maaf kepada kerabat dan orang tua setelah sebulan puasa Ramadan, mudik Idulfitri juga bermakna bahwa sejauh seseorang pergi tetap mengingat kampung halamannya. Cukup sederhana! Namun, seiring perkembangan zaman dan pergeseran tata nilai global, tradisi

CMYK

ANTARA/GATOT ARIFIANTO

PESTA BUDAYA ‘SEKURA’. Penari dari Sanggar Seni Setiwang menampilkan tarian sekura betik (baik) karya koreografer Nyoman Mulyawan, di Liwa, Lampung Barat, Minggu (11-8). Pesta budaya sekura ialah ungkapan rasa syukur, sukacita, renungan terhadap sikap dan tingkah laku yang dilakukan massal oleh masyarakat setempat dalam merayakan Idulfitri. mudik tidak sekadar memiliki makna religius saja. Aspek materialisme dan kapitalisasi melingkupi perilaku mud i k. Celakanya, mud i k pu n me n ge r uc ut k e p ad a mak na hipokrisme sosial. Istilah tersebut saya gunakan u nt u k mewa k i l i per i la k u unjuk “kesombongan” komunitas urban ketika pulang kampung. Nah! Bukankah hal tersebut menjadi realitas yang tak tertolak? Mengapa kaum urban mendadak menjadi komunitas hipokrit di tengah kerabatnya sendiri?

Pesta Materialisme Ketika tradisi mudik dimaknai sebagai kesombongan-sosial, persoalan pun muncul. Banyak implikasi sosial yang akan muncu l, d a n b e s a r ke mu n g k i n a n mengganggu keharmonisan relasi sosial. Sikap hipokrit atau sombong akan memper tegas pem i sa h a nta ra kaya-miskin, berhasil-gagal, desa-kota. Sebutan dikotomis yang membahayakan keselarasan sosial. Ta k d i p u n g k i r i , k au m

pemudik–yang berhasil di perantauan—akan mengumbar cerita keberhasilannya. Cel a k a nya, t i nda k mengu m ba r i n i a k a n me lu k a i dan mengundang resistensi kerabat di kampungnya. Beberapa bukti munculnya hipokrisme sosial kaum urban ini semakin nyata terlihat. Misalnya, aksi bagi-bagi uang yang tidak diniatkan sebagai tindak amal menurut aturan agama, semakin sering muncul. Cermati saja, menjelang Idulfitri ini, semakin banyak “orang kaya baru” yang menggelar pesta materialisme (baca; bagi-bagi uang) di kampung. Tidak sepenuhnya salah! Tetapi akan menghadirkan persepsi kurang sedap pada publik di kampungnya. Selain itu, cermatilah beberapa hari terakhir kita semakin mudah menemukan “gaya kota” d i desa. Mu la i dar i cara berpakaian, bertutur, dan berpikir. Seolah mereka ingin menunjukkan cara perilakunya adalah cara orang yang sudah berhasil. Saya tidak menyalahkan

seseorang merantau ke kota atau memburu kesuksesan di kota-kota besar. Namun, patut disadari bahwa keseluruhan kesuksesan adalah keberhasilan semu. Artinya, kesuksesan dalam mak na sebenarnya adalah ketika kita mampu duduk-sejajar dengan kerabat dan berbagi keberhasilan tanpa melupakan akar kultur asal. Namun, yang terjadi justru kita duduk lebih tinggi dengan sikap jumawa. Bahwa saya dar i kota pu la ng ke desa dan sukses sehingga tidak sama dengan saudarasaudara di kampung. Watak hipokrit muncul karena pergeseran pemahaman kultur besar-besaran. Mudik telah menjadi bagian ku ltur Indonesia. Budaya mudik adalah perilaku yang tak tertolak dalam keseluruhan kultur kita. Sayangnya, seiring dengan pendangkalan pemahaman tata nilai k e bud ay a a n , mud i k pu n mengalami distorsi “pengamalan” (istilah saya untuk aplikasi perilaku sosial). Jika sebelumnya ukuran

keberhasilan terletak pada kebermanfaatan seseorang untuk lingkungan sosialnya, saat ini dianggap berhasil jika telah mampu memenuhi hasrat ego-primifnya, yakni segala kebutuhan pri badi yang diukur dari keter-adaan materi. Keberhasilan materialisti k menjadi anasir utama hipokrisme sosial. Dan mudik, diakui atau tidak, telah menjadi agen hipokrisme sosial yang mempertinggi kesenjangan sosial. Meskipun dimensi religius masih ada, tetapi menipis dan terkalahkan oleh laku hipokrit kaum urban “pulang kampung”. Kondisi ini tentu memprihatinkan tetapi seandainya kita atau pembaca esai ini menjadi pemudik, patut disadari bahwa keberhasilan kita di perantauan tak lepas dari peran kerabat di kampung melalui doa dan dukungan moral. Jika demikian, pantaskah kita hipokrit? Mari merenung.  Cucuk Espe, Penulis dan Peneliti pada Lembaga BacaTulis Indonesia (LBTI)

Mencercap Kenikmatan Bertobat

MANUSIA memang tempatnya salah. Oleh karena itu, tidak ada manusia di dunia ini yang tidak pernah mem buat kesa la han. Kesa la han bisa terjadi dalam berbagai bentuk. Lebih dari itu, kesalahan bisa saja menimbulkan akibat buruk yang sangat fatal. Oleh karena itu, kesalahan sebisa mungkin harus dihindari meskipun kesalahan itu tetap tak terhindarkan. Paling tidak, minimalisasi kesalahan akan menjadikan seseorang itu lebih baik. Namun, kesalahan yang berbuah dosa itu tidak ringan ak ibatnya. Allah swt. bahkan tidak menyukai hamba-Nya yang berbuat kesalahan (dosa). Namun, manusia adalah tempat salah dan lupa. Oleh karena itu, hendaknya seseorang yang telah berbuat salah atau dosa itu lekas bertobat sebelum dosa menumpuk dan semakin banyak. Tobat dengan sungguh-sungguh dan tidak akan mengulangi perbuatan salah atau dosa menjadi solusinya. Asy’ari Khatib dalam buku yang bertajuk Tobat itu Nikmat; Kisah Nyata Orang-orang yang Diampuni Allah mengisahkan 50 kisah inspiratif dan ref lektif hamba-hamba Allah yang mendapat pengampunan. Di antara para pendosa yang dikisahkan tersebut, bahkan ada yang dosanya hampir memenuhi langit dan bumi. Namun, karena ia bertobat, pintu ampunan pun dibukakan oleh Allah swt. Kisah-kisah yang terurai secara rapi dan mengalir tersebut memberikan gambaran bahwa dosa sebesar apa pun pada dasarnya bisa diampuni. Setidaknya, dosa seseorang itu diampuni karena dua hal. Pertama,

seseorang yang berdosa itu bertobat dengan sungguh-sungguh dan bersumpah tidak akan mengulangi perbuatan dosa yang pernah dilakukannya. Ini merupakan etape awal dari dibukakannya pintu ampunan yang bisa menghapuskan dosa-dosa terdahulu. Etape berikutnya adalah ia harus sering-sering menutup perbuatan-perbuatan dosa yang telah lalu itu dengan perbuatan-perbuatan terpuji dan mulia. Kedua, sifat belas kasih Allah itu pada dasarnya lebih besar daripada sifat marah-Nya kepada umat. Dengan demikian, dosa sebesar apa pun bisa diampuni oleh Allah jika ia bertobat dengan sungguh-sungguh dan tidak akan mengulangi perbuatanperbuatan yang bisa menimbulkan kemarahan Allah. Belas kasih Allah sangat luas dan dalam, lebih luas daripada seluruh alam semesta ini dan jauh lebih dalam daripada lautan yang paling dalam sekalipun. Belas kasih Allah juga berbanding lurus dengan keterbukaan Allah dalam mengampuni para hamba yang mau bertobat. Di sisi lain, itu karena Allah juga memiliki karakter Maha Pengampun. Jika demikian halnya, A l la h mema ng sela lu mem bu k a pintu ampunan bagi mereka yang telah berdosa dan berbuat kesalahan. Dosa sebesar apa pun bisa terampuni karenanya. Hal itu mengilustrasikan bahwa tobat merupakan sebuah hal yang terlampau nikmat. Dengan bertobat, seseorang terampuni dosa-dosanya. Jika seseorang telah terampuni dosadosanya, ia akan menjadi bersih dari dosa dan jiwanya akan berhias amalan-amalan mulia yang berpa-

Data Buku Tobat itu Nikmat Asy’ari Khatib Zaman, Jakarta Pertama, 2013 180 hlm. hala. Dengan demikian, jalan menuju surga pun menjadi teramat mudah. Itulah di antara kenikmatan bertobat jika dipandang dari sisi spiritual-religius. Namun, kenikmatan bertobat juga dapat dirasakan dari sisi psikologis. Sederhananya, seseorang yang mempunyai dosa pada dasarnya ia telah terbebani oleh dosa-dosa tersebut. Ketika ia bertobat, jiwanya akan tercerahkan. Ketika jiwa si pendosa tersebut telah tercerahkan, ia akan merasa k a n ken i k mata n k a rena beban-beban dosa yang berat pun luntur dan menghilang sehingga ia serasa mengurangi atau bahkan menghilangkan beban dosa yang hinggap pada dirinya. Beban berat itu pun menjadi ringan, dan itulah

kenikmatan yang bisa dirasakan secara psikis. Konsep tobat yang diajarkan oleh Islam ini pada dasarnya menyiratkan bahwa agama tersebut merupakan agama kasih sayang yang menyukai pertobatan, yakni hijrah dari titik buram menuju titik terang kehidupan. Selain itu, konsep pertobatan yang menghasilkan kenikmatan tersebut merupakan salah satu bukti bahwa Islam itu merupakan agama yang rahmatan lil alamin, kasih sayang terhadap seluruh alam; termasuk kasih sayang terhadap para pendosa yang mau bertobat. Orang-orang pendosa ini tentu akan mendapatkan kasih sayang Islam jika ia mau bertobat. Manusia memang tidak bisa terhindar dari perbuatan salah yang mengakibatkan menumpuknya dosa. Namun, tobat harus selalu dikumandangkan demi menebus kesalahan-kesalahan tersebut. Hal itu sebagaimana yang pernah disabdakan Nabi Muhammad saw. bahwa semua anak cucu Adam pasti berbuat dosa, dan sebaikbaik orang yang berbuat dosa adalah yang bertobat (hlm. 119). Akhirnya, buku setebal 180 halaman ini menjadi referensi yang inspiratif dan reflektif untuk menggugah kesadaran umat manusia. Terlebih di zaman sekarang ini, antara kebaikan dan keburukan susah untuk dibedakan. Oleh karena itu, tobat harus selalu dikumandangkan agar selalu terbuka pintu rahmat dan ampunan dari-Nya. Dengan begitu, kenikmatan bertobat itu bisa dicercap.  Lusiana Dewi, pengajar di RA DWP UIN Sunan Kalijaga, Yogyakarta

CMYK


CMYK

CMYK

SASTRA MINGGU, 18 AGUSTUS 2013 LAMPUNG POST

21

CERPEN BENN Y A RN A S

K

E C UA L I Lu bi s Su l a i m a n , Kayla tak tahu banyak tent a n g ke e mp at c a lon w a l i k o t a Lu b u k l i n g g au y a n g l a i n . Ju s t r u k a r e n a k e te r b at a s a n pengetahuannya pula, ia akan menggunakan hak pilihnya untuk pertama k a l i nya. Da n ya ng a k a n d icoblos nya bukan kertas suara bergambar lak i-lak i berkumis ri mbun itu. Ya, ia sangat berharap suaranya dapat membantu calon lain untuk menjungkalkan Lubis Sulaiman! * Dua minggu ini, perbincangan di rumah, kedai, pasar, hingga masjid, hanya berputar pada topik pemilihan kepala daerah Lubuklinggau. Seperti biasa, masyara kat a kan menjel ma pen i la i ya ng pa l i ng l i ha i. Merek a sibuk membanggakan si ini dan si itu

SAJAK-SAJAK RIZA M.L Gergaji mata lengkung perut gunung sayat kemaluan hingga apung punggung pipih lidah nyermimih lahap keberanian berderap lirih dari rangka ini kalian mafhum sudi mana harga diri mana waktu akut menjaring selusin maut Yogyakarta, 2013

Piring tidak selamanya gebok nikmat menyumpal lambung paling rentan takkan selalu garam, cabai, tomat menggiring riuh gaduh meja makan sesekali perlu kami iris-iris usus kalian ujung jantung kami luluhlantakkan santet negeri seberang sihir bebuyut para danyang siap melesat penuh garang Yogyakarta, 2013

Garpu ke arah liat betis kami lapar mereka tekun mengintai pada ulet jari-jari kami menggantung ribu payung mimpi padahal di sekeranjang malam di segantang remang akan kami saji-hidangkan duri lembut pagut kelezatan ke relung paling tenggorokan jika nyawa tertelan regang oh, maafkan, maafkan kami hanyalah mambang terusir dari lembah keinsafan

Yogyakarta, 2013

Gelas silakan rendam dengan air kaki hingga leherku yang hidmat kikir moga racun kerontang menyusut terurai lambung cacing perut supaya subur senantiasa tumbuh berkecambah di liang tubuh tapi, butuhlah waspada pada gerhana berbiji celaka cuil kaca bersigap melumat tiap mulut yang menganga Yogyakarta, 2013

Riza Multazam Luthfy, sastrawan, cerpennya tergabung dalam antologi Negeri Sejuta Fantasi (2012). Ia adalah ahlul ma’had Lembaga Tinggi Pesantren Luhur Malang. Sedang melanjutkan studi di program Magister Ilmu Hukum Universitas Islam Indonesia (UII) Yogyakarta.

Fitnah Kayla atas dasar kesamaan tempat kelahiran, hubungan darah, atau bantuan yang secara pribadi pernah mereka dapatkan. Tak jarang obrolan mereka melipir menjadi perdebatan hingga pertikaian. Tak terkecuali para pelanggan pempek dan gorengan di kedai mil i k K ayl a d i si mpa ng ja l a n uta ma Ulaksurung. Kayla kerap tersenyum si n i s —ba h kan per ut nya bi sa t i batiba mual—menyaksikan fanatisme buta itu. “Laki-laki yang bisa memimpin itu salah satu cirinya berkumis. Makin te ba l k u m i s ny a , m a k i n ke l i h at a n wibawanya.” “Betul sekali, Man! Walaupun selama ini tinggal di Lampung, tidak berarti si Lubis tu melupakan tanah kelahirannya. Lihatlah, jalan-jalan kecil yang sering kita lalui untuk menyadap karet, dua minggu lagi akan diaspalnya.” “A k u j u g a s e p e n d a p a t , P a k c i k ! Untuk Agustusan tahun ini, si Lubis a k a n me n d a n a i s e mu a k e g i a t a n . Bayangkan lomba gaple saja hadiah utamanya sepeda motor, lomba makan kerupuk hadiahnya Rp500 ribu! Nah, bisa kita bayangkan acara pesta rakyatnya nanti!” Pe r c a k ap a n it u me n a h a n K ay l a d i ba l i k gorden yang mem isah kan tempat pembeli dan bilik belakang. I a b a h k a n me ny u r u h S i k a , a n a k gad isnya yang tengah menggoreng pempek, untuk membawa gelas-gelas kopi ke hadapan mereka. Kebiasaannya membaur dengan para pelanggan menguap sudah. “Biar Mak yang meniriskan gorenganmu,” ujarnya, seraya mengambil sendok peng gorenga n dar i ta nga n Sika. “Sepertinya orang sekampung ini me ndu k u n g Pa k Lu bi s y a , M a k ? ” cerocos Sika, sekembalinya dari depan. Kontan, kal i mat anak semata wayangnya itu menyalakan luka yang perlahan padam di dada Kayla. “Tak baik menguping Sika. Kau belajarlah saja supaya lulus SMA!” seru Kayla, seraya memasuk kan adonan pempek ke dalam belanga. Bunyi ribut minyak panas membuat kata-katanya tak terlalu jelas di telinga Sika. “Sika kan cuma mengikuti perkembangan, Mak. Masa Sika tak tahu apaapa kalau ditanya tentang pemilukada d i si n i, Mak ,” jawab Si ka polos. Ia membereskan beberapa gelas kotor ke dalam bokor plastik. “Sudah, sudah!” Kayla mulai kesal. “Kau lekaslah ke depan. Siapa tahu Pakcik Rahman dan kawan-kawannya sudah mau pergi. Nanti saja kau cuci gelas-gelas itu! Hari Ahad ini kedai kita buka setengah hari saja.” * Aw a l A g u s t u s it u , Si k a kem ba l i m e m b u a t i b u n y a mu n t a h . K a y l a membaca tulisannya tentang Lubis Su lai man pada selem bar ker tas d i atas meja belajarnya. “Kenapa pula Mak ni, setiap bicara pemilukada selalu naik pitam?” tanya anak nya tak menger t i. ”Bu kan nya Mak sendiri bilang, kalau tahun ini Mak tidak akan golput?” “Ya, tapi suara Mak bukan untuk si Lubis itu!” sahut Kayla, ketus. “Terus apa masalahnya sama Sika, Mak?” protes Sika. “Ini!” Kayla mengangkat selembar kertas seperti menunjukkan barang haram yang disembunyikan anaknya. “ Buat apa k au sa nju ng- sa nju ng s i Lubis?” “ It u k a n nask a h Lom ba Menu l i s Surat untuk Pemimpin Lubuklinggau dalam rangka peringatan 17 Agustus ini, Mak,” jawab Kayla polos. “Kenapa pula harus si Lubis yang kau puji?” “Mak seper t i tak tahu saja,” ujar Kayla, dengan seny um keci l seolah menyindir ibunya, “Yang mengadak a n lom ba it u k a n t i m su k sesnya Pak Lubis, Mak. Jadi, kalau Sika mau menang, ya harus kupuji-pujilah dia, Mak. Lagi pula …”

CMYK

”Lagi pula apa?” potong Kayla cepat. “Menurut Sika, dari lima calon yang ada, Pak Lubis paling keren, Mak!” “Jaga mulutmu, Sika!” suara Kayla seperti gemuruh lahar yang hendak muncrat. “Tahu apa kau tentang dia?!” Dadanya megap-megap. Sika terperanjat. Dia benar-benar tak menyangka kalau ibunya dapat berubah beringas hanya karena hal sepele. “ Ja w a b?! ” K a y l a me l o t o t . Ja r a k wajahnya dan wajah Sika tak lebih lima jari. S i k a b e r ja l a n a g a k mu n d u r. I a benar-benar gentar dengan kemarahan ibunya. “Jawab, atau ….” Kayla menghentikan gerakan tangan kanannya yang hendak menampar Sika.

yakan itu?” ref leks Kayla meneguk liur. “Mengapa pu la Mak sela lu benci pada orang-orang di kedai yang membincangkan Pak Lubis? Mengapa Mak tak memperbolehkan Sika mengikuti lom ba menu l is yang d iadakan t i m suksesnya? Mengapa Mak bersi kap aneh sejak Pak Lubis jadi calon wali kota?” berondong Sika penuh penasaran. “Si k a, k au , k au , k au... Apa ma ksudmu?” Kayla tak mampu menyembu ny i k a n keg u g upa n nya. “ Ja nga n terlalu jauh berprasangka,” ujarnya, den ga n s u a ra d it a ha n. T u bu h ny a mendada k menjad i d i ng i n denga n keringat yang berebutan tumbuh di pori-pori. “Jangan-jangan Pak Lubislah lakilaki yang menyebabkan Sika menjadi

Kita mulai hidup baru di Lubuklinggau ini.” Sika, pada akhirnya percaya pada cerita karangan itu. Dan Kayla tak pernah menyangka kalau beberapa hari yang lalu Sika akan bertindak jau h mel a mpau i perk i raa n nya. Ia lupa, usia Sika sudah hampir tujuh belas. Ia bukan lagi anak-anak. Sika mengikutsertakan tulisannya dalam lomba menulis surat itu. Ia membeberkan kebejatan Lu bis Su lai man. Benar saja, satu minggu kemudian, ketika kedai sepi pembeli, Kayla didatangi orang-orang yang mengaku anggota tim sukses Lubis Sulaiman. “Bapak sangat terkejut mem baca tulisan putri Ibu,” ujar salah seorang dari mereka. “Bapak sangat ingin bertemu dengan Sika dan ibunya. Bapak ingin bertanya beberapa hal. Yakin-

 YONO

Sika terduduk di lantai setelah menyandarkan tubuhnya cukup lama di dinding. Ia terus berpikir mengapa ibunya begitu membenci Pak Lubis. * Kayla tahu ia tak seharusnya bersikap kasar pada Sika. Putrinya itu tak tahu apa-apa tentang perasaannya, musabab kemarahannya, dan hal-hal yang menyakitkan lainnya. Tapi, ia sungg uh-sungg uh tak bisa menerima apa-apa yang terbaca dari tulisan Sika beberapa waktu yang lalu. Anak gadisnya itu tidak hanya memuji visi-misi lak i-lak i yang belum genap berusia lima puluh tahun itu sebaga i ca lon wa l i kota, tapi ju ga kontribusinya pada Kelurahan Ulaksur ung, kepedu l iannya pada acara tujuh belasan, dan ketampanannya. Ia yakin tulisan putrinya itu tak sepenuhnya mengada-ada demi hadiah, tapi lebi h banyak didasarkan pada pendapat pribadinya. “Mak.” Panggilan Sika membuyarkan lamunannya malam itu. “Cer ita k a n la h ya ng sebena r nya, Mak.” “Tentang apa, Nak?” Suara Kayla a g a k b e r g e t a r. P e r a s a a n n y a t a k enak. “Semua yang Mak tahu tentang Pak Lubis.” Deg! “Mengapa tiba-tiba kau menan-

yatim seperti ini, Mak?” suara Sika terdengar lantang dan menghujam hulu hati Kayla. “Mengapa Mak diam saja?” desak Sika. Kali ini ia menyentuh bahu Kayla. “Apakah Mak akan membiarkan Sika pura-pura tak tahu semuanya sebagaimana Sika yang tak pernah mengenal wajah Bapak.” Kayla terdiam. Ia benar-benar tak menyangka kalau bumerang yang ia lempar dulu, baru menyerangnya hari ini. Sungguh, ia tak ingin semuanya terbongkar. “Kenapa tak kita laporkan saja Pak Lubis, Mak?” Sigap Kayla memeluk Sika yang sudah larut dalam tangis. Ia mengusapusap rambut putrinya yang perlahan merenggangkan pelukan. “Jadi, benar Pak Lubis yang membunuh bapak, kan, Mak?” mata merah Sika menatapnya, dalam dan tajam. Kayla bergeming. Hanya air mata yang bergerak menyentuh ujung bibirnya. Ingatannya melayang pada cerita yang ia karang saban Sika menanyakan ayahnya dulu. “Bapakmu dibunuh orang tak dikenal pada pertengahan Agustus 1997. Mungkin dia punya masalah dengan bapakmu. Karena tak tahan menanggung rindu pada bapakmu, Mak membakar semua foto -foto per n i kahan kam i. It u pu la yang menyebabkan Mak memboyongmu pindah dari Lampung ke kota yang jauh ini. Jangan tanyakan lagi tentang bapakmu, Nak.

lah, Bapak orangnya baik, Bu,” tutur pesuruh Lubis Sulaiman itu sangat sopan dan meyakinkan. “Sika belum pulang sekolah, Pak,” jawab Kayla dengan degup jantung yang susah ia kendalikan. Ia menyesal telah melibatkan Sika sejauh ini. Dialah muara fitnah ini. “Tapi apaapa yang Sika tulis dalam suratnya sepenuhnya atas sepengetahuan saya. Jadi, lebi h bai k bapak-bapak membawa saya saja.” Anggota tim sukses itu berpandangan sebelum salah satu dari mereka mengangguk. Kayla menutup kedai denga n gera k a n terbata-bata. A nda i k a n saja f it na h it u ta k per na h ditanamkan ke kepala Sika, ia takkan secemas ini menghadapi Lubis Sulaiman, laki-laki yang pernah berjanji menikahinya setelah hubungan terlarang mereka di perkebunan damar di Kalianda pada Agustus enam belas tahun yang lalu. A h , t a k g u n a a k u ge nt a r, b at i n K ayla, k i n i g i l i ran kam i yang me nang, wahai Sulaiman. Ya, bagaimana kau akan menunaikan janjimu pada rakyat, bila pada kekasih dan darah dagingmu sendiri saja kau tak pernah peduli? Kayla menghela napas kuat-kuat. Ia masuk ke mobil mewah tim sukses Lu bi s Su l a i ma n denga n hat i ya ng dikuat-kuatkan. *** Rabu, 10 Juli 2013

CMYK


CMYK

CMYK

ILMU MINGGU, 18 AGUSTUS 2013 LAMPUNG POST

TEKNOLOGI 22

Serat Kaca Perkuat Beton Dermaga L

 DOKUMENTASI MI

INGAT berita robohnya tiang pancang di dermaga lima pelabuhan Merak Banten pada Ramadan lalu? Dipredikasi itu diakibatkan lepasnya ikatan baut pada tiang, bisa jadi juga berkurangnya kekuatan tiang beton akibat terkorosi air laut.

eni Puspa Meliani dari Jurusan Teknik Sipil Universitas Lampung melakukan penelitian pilihan serat untuk memperkuat tiang-tiang beton dalam laut. Leni meneliti kekuatan serat kaca atau glass fiber reinforced polymeer (GFRP). “Serat ini paling kuat sebagai lapisan beton penyangga di dalam laut,” katanya, beberapa hari lalu. Menurut Leni, kerusakan struktur dapat diakibatkan oleh beberapa faktor, seperti kesalahan saat perencanaan, kesalahan proses konstruksi, dan kerusakan elemen struktur pada suatu konstruksi. Untuk menanggulangi faktor-faktor kerusakan tersebut dibutuhkan perkuatan struktur. Beberapa metode perkuatan pun terus berkembang. Salah satu metode perkuatan struktur adalah perkuatan struktur dengan FRP (Fibre Reinforced Polymer). Metode perkuatan dengan FRP ini diaplikasikan bersama dengan epoxy. Epoxy adalah perekat yang berfungsi merekatkan FRP dengan bahan lain seperti beton, baja, pipa dan lainlain. FRP merupakan material komposit berbentuk seperti lembaran kain anyaman yang fleksibel dan memiliki kekuatan hampir 10 kali kekuatan baja biasa, FRP berfungsi menambah kekuatan di bagian tarik dari suatu struktur. FRP memiliki beberapa kelebihan diantaranya tahan terhadap korosi, memi-

liki berat yang cukup ringan (hampir ¼ dari berat baja), mudah diaplikasikan di tempat yang sempit, mengurangi penggunaan scaffolding dan biaya pekerjaan, memiliki kekuatan yang cukup tinggi, memiliki kapasitas deformasi yang besar serta dapat digunakan dengan dimensi dan geometri yang tak terbatas. Dengan penggunaan bahan FRP dan epoxy tersebut memungkinkan adanya peningkatan kekuatan dari elemen struktur, sehingga masa layan dari sebuah konstruksi dapat diperpanjang. FRP dibagi berdasarkan jenis bahan yaitu glass, carbon dan aramid. Bahan yang terbuat dari glass yaitu GFRP (Glass Fibre Reinforce Polymer). Leni menjelaskan, air laut mengandung unsur kimia Sulfat yang bisa merusak tulangan baja pada tiang pancang dermaga pelabuhan. Dermaga yang diatasnya selalu dilewati mobil dan truk besar harus mempunyai kekuatan yang besar pula. “Serat kaca yang digunakan dibentuk seperti anyaman tikar. Kelebihan glass fiber atau serat kaca memunyai kekuatan tarik yang tinggi dari bahan yang ringan,” ujar mahasiswa yang menuangkan hasil penelitiannya ke skripsinya berjudul Studi Perbandingan difat mekaniss beton dengan dan tanpa kekuatan GFRP dan Tyfo sw Epoxy (under water). “Harga pasang fiber ini mulai dari Rp 700 ribu sampai Rp

1,5 juta,” kata Leni. Kepala Lab beton teknik sipil Unila Selaku dosen pembimbing penelitian Ir Edy Purwanto MP mengatakan dengan penambahan glass fiber pada tiang pancang di dermaga pelabuhan maka kuat tarik dan kuat tekan tiang pancang akan meningkat. Menurut Edy, dengan perkuatan tiang pancang di pelabuhan berbentuk silinder ini, diharapkan Mutu beton akan naik.

Uji Laboratorium Penelitian dilaksanakan pada skala laboratorium dengan melakukan ujicoba pada 40 sampel silinder beton. Silinder beton berdiameter 15 cm, tinggi 30 cm ini dibalut dengan GFRP. Sebanyak 20 sampel dilakuikan untuk uji kuat tekan, dan 20 sampel untuk uji tarik belah. Uji kuat tekan dilakukan dengan menekan sampel menggunakan hydrolic jack (mesin yang berfungsi memberikan pembebanan, dipompa secara manual) dan CTM (Compression Testing Machine/mesin yang berfungsi memberikan pembebanan, beroperasi menggunakan daya listrik). Uji kuat tarik belah menggunakan CTM (Compression Testing Machine). Dari penelitian ini ditemukan perkuatan dengan GFRP 1 layer 2 layers dan 3 layers berturut-turut didapatkan peningkatan kuat tarik belah sebesar 171,84%, 154,54% dan 240,06% terhadap beton tanpa 0GFRP. (DIAN WAHYU KUSAMA/M-2)

Aplikasi Salat di Pesawat GUNA membantu umat muslim dalam menjalankan ibadah salat, khususnya saat dalam perjalanan udara, sebuah perusahaan berbasis di Singapura menciptakan sebuah aplikasi yang akan menunjukkan waktu dan arah kiblat meskipun kita tengah berada 35 ribu kaki di atas tanah. Untuk menggunakan aplikasi ini, kita cukup memasukkan informasi dan detail perjalanan. Lalu, aplikasi ini akan memberikan jadwal salat dan arah kiblat. Perusahaan Crescentrating pun berencana menjadikan aplikasi ini gratis untuk diunduh melalui ponsel pintar Android. “Mudah-mudahan aplikasi yang bernama Crescent Trips ini bisa segera tersedia dalam beberapa bulan ke depan,” kata Kepala Eksekutif Crescentating Fazal Bahardeen. Selain waktu salat dan arah kiblat, aplikasi ini juga menghadirkan beberapa audio doa-doa yang dibaca dalam salat. “Wisatawan muslim kini mungkin merupakan jumlah terbanyak di sektor pariwisata. Maka itu, aplikasi ini pastinya akan sangat berguna dan memiliki pasar yang luas,” kata Kepala Operasi Crescentrating Dany Bolduc. Jumlah wisatawan muslim memang terbilang meningkat tajam dalam beberapa tahun belakangan. Secara global, wisatawan muslim diperkirakan mengeluarkan US$192 miliar per tahun pada 2020, meningkat dari US$126 miliar pada 2011, menurut hasil studi tahun lalu yang digelar Crescentrating dan DinarStandard. (GLOBALPOST/METROTVNEWS/M-2)

CMYK

CMYK


 

CMYK CMYK

 

CMYK CMYK

 

PERJALANAN MINGGU, 18 AGUSTUS 2013 LAMPUNG POST

 

23

Teluk Lampung, Anugerah Terindah

 

FOTO-FOTO: LAMPUNG POST/ZAINUDIN

GARIS pantai sepanjang 200-an kilometer di Teluk Lampung itu anugerah Tuhan. Aneka hajat, pariwisata, industri, dan kehidupan bertumpu.

 

L

ampu-lampu di ujung garis pantai itu seperti berkelip-kelip. Warnanya serupa kuning matahari yang mulai tenggelam di ufuk dan membias ke mana-mana. Suasana itu mengirimkan pesan romantis setiap sore yang hangat di seputaran Teluk Lampung. Ceruk laut yang menjorok ke darat itu memang menjadi keunggulan Kota Bandar Lampung. Dalam peta, letak Kota Tapis Berseri ini memang berada pada pucis laut yang menjorok ke daratan. Posisi itu adalah kemurahan Tuhan yang seolah menawarkan spektakulasi samudera lebih dekat dengan keramaian kota. Dinding-dinding laut Selat Sunda di bilangan ini terpacak gunung dan perbukitan. Jika dilintasi, Teluk Lampung ini memang dimulai dari Bakauheni. Disusuri terus, garis pantai akan melintasi pesisir Kalianda, Katibung, lalu masuk Bandar Lampung di Panjang. Pinggir laut menyentuh kota dengan keramaian dan kepadatan penduduk di Telukbetung. Lalu, dinding mulai naik ke arah Lempasing dan Padangcerming, Kabupaten Pesawaran. Di sepanjang garis pantai yang umumnya landai dan berpasir putih ini, puluhan tempat wisata menjanjikan kesegaran suasana. Lebaran menjadi momen paling moncer untuk urusan rekreasi. Di sepanjang pesisir Kalianda, belasan taman hiburan rakyat dibangun kalangan swasta. Di wilayah Bandar Lampung, pantai-pantai di Teluk Lampung ini memang kurang pas fungsinya. Beberapa industri besar, termasuk dermaga yang sekaligus stockpile batu bara dan galangan kapal berderet. Juga Pelabuhan Panjang sudah bertaraf internasional. Sementara di ceruk paling dalam, permukiman padat penduduk yang lebih mirip disebut kumuh mendominasi. Kehidupan nelayan dengan perahu kayu dan jaring payang adalah pemandangan tersendiri. Juga ada Dermaga Bom, tempat pelelangan ikan yang tak mati walau sempat dieksekusi.

Pantai-Pantai Teluk Lampung Mengurut ke arah Padangcermin, beberapa resort terlihat menemukan suasananya. Beberapa garis pantai di Teluk Lampung memang menyajikan beragam eksotismenya. Pasir pantai yang bersih, pantai yang landai dan pemandangan yang indah menjadi sesuatu yang membuat betah berlama-lama. Karena itu, tak heran jika Abitya Akbarsyah (45) bersama keluarganya menjadikan pantai sebagai salah satu tempat paling favorit untuknya menunggu waktu berbuka puasa. Pegawai salah satu bank swasta ini mengaku baru setahun terakhir ini pindah tugas dari Jakarta ke Lampung. Ia terpincut dengan suasana pantai di Bandar Lampung meski ia agak terganggu dengan pasangan yang kerap memanfaatkan pantai sebagai tempat mesum. “Menurut saya, suasana seperti ini yang susah sekali didapat di kota-kota besar, apalagi di Jakarta. Orang ingin melepas penat setelah seharian bekerja, mau ke mana?” Menurutnya, Bandar Lampung yang juga sudah mulai macet sama seperti Jakarta saat jam pulang kerja punya pilihan lokasi sangat potensial untuk melepas penat. Pilihannya adalah pantai. Dan ternyata, kata dia, pantai di Bandar Lampung sangat indah. “Ini menjadi semacam pelepas penat, bercanda bersama keluarga di pantai atau bermain wahana-wahana air, rasanya segar sekali,” kata dia.

 

 

CMYK CMYK

 

Ia mengaku sudah tiga kali mengajak keluarganya berbuka puasa di pantai yang berbeda-beda. “Sekadar ingin merasakan sesuatu yang berbeda, buka puasa di pantai, gelar tikar, sambil buka sambil menikmati pantai. Ini sulit ditemukan di tempat lain. Kalaupun ada, harus jalan jauh.” Abitya menyebut beberapa lokasi objek wisata pantai di Teluk Lampung yang masih terjaga. Meskipun demikian, ia melihat para pengunjung yang umumnya terkesan tidak berusaha menjaga laut dan membuang sampah sembarangan. Ia juga sempat miris ketika beberapa waktu yang lalu, beberapa daerah pantai di Teluk Lampung yang terkena fenomena red algae yang membuat air laut menjadi berwarna merah. Itu karena diduga ada perusahaan yang mengeruk pantai untuk membuat pelabuhan dan membuang limbahnya ke perairan pantai sehingga memicu planktonplankton ini bereaksi. “Seharusnya, Dinas Pariwisatanya ketat mengawasi. Ada semacam sangsi tegas untuk perusahaan maupun orang-orang yang merusak ekosistem pantai,” ujarnya. Karena, menurutnya, sangat jarang daerah yang garis pantainya berada di dekat kota seperti di Bandar Lampung ini. “Coba saja, mana ada daerah yang dalam waktu 15 menit sudah bisa ke pantai. Kecuali di Bali atau Lombok ya di Bandar Lampung ini saja. Makanya aneh jika kelebihan ini justru dirusak dan dibiarkan tak terawat.”

 

Terancam Rusak Teluk Lampung memang terkesan dianggap sebagai pelengkap untuk geografis saja. Ada yang memanfaatkannya sebagai hak milik untuk dieksploitasi demi kepentingan pribadi. Ada pula yang secara terang-terangan merusaknya tapi semua ini seperti tak dihiraukan. Leonard Napitupulu, salah seorang aktivis lingkungan, menyebut pemerintah dan masyarakat Bandar Lampung adalah perusak nomor satu perairan Teluk Lampung, termasuk nelayannya. “Bagaimana mungkin nelayan yang hidup dari hasil laut tapi justru mereka sendiri yang merusaknya.” Garis pantai Teluk Lampung sepanjang 200 kilometer yang terdiri dari teluk-teluk kecil di sekitarnya adalah aset besar untuk sektor pariwisata yang seharusnya bisa dikelola dengan serius oleh pemerintah dan swasta sebagai prospek pendapatan daerah yang besar dan cukup menjanjikan. “Pada garis pantai di sepanjang Padangcermin sekarang sudah rusak parah karena aktivitas tambak udang, reklamasi pantai sampai praktikpraktik usaha pariwisata yang sembarangan,” kata dia. Karena itu, jika dibiarkan terus-menerus seperti ini, ia yakin kondisi Teluk Lampung akan menyisakan kerusakan yang serius dan justru membahayakan bagi masyarakat pesisirnya. Berdasarkan hasil kajian kelompoknya, ia memetakan beberapa garis pantai di Teluk Lampung yang sudah rusak parah, seperti di perairan Panjang yang rusak karena kepentingan pelabuhan, pabrik, dan kawasan permukiman yang menjadikan laut sebagai kotak sampah. Sementara di perairan Lempasing, aktivitas pengelolaan objek wisata yang tak mengindahkan lingkungan juga terus mengancam. “Yang rusak parah adalah perairan di Panjang dan Padangcermin, kalau di Padangcermin, perairan rusak karena tambak-tambak udang dan reklamasi pantai.” (MEZA SWASTIKA/M1)

CMYK CMYK

 

 


CMYK

CMYK

FOTO MINGGU, 18 AGUSTUS 2013 LAMPUNG POST

24

Lebaran! G

EMA takbir, tahmid, dan tahlil yang mengumandang tak henti menjelang isya, Rabu (7-8) malam, menandai datangnya Idulfitri 1434 H. Awal bulan Syawal itu memang ditunggu jutaan umat muslim. Lebaran, demikian warga Indonesia menyebut, menjadi momen perayaan terbesar sepanjang sejarah peradaban Islam. Seluruh umat muslim menunggu momen ini karena menjadi oasis setelah sebulan berpuasa. Ya, hari kemenangan tentu harus dirayakan dengan meriah. Banyak orang mengaplikaskannya dengan berbagai macam cara. Ada yang hanya di rumah saja bersama keluarga, ikut memadati pusat perbelanjaan, hingga melakukan konvoi sambil mengudarakan kalimat tauhid “Allahu akbar, Allahu akbar. Laa ilaaha illallaahu wallaahu akbar. Allahu akbar walillaahil hamd.” Pada malam itu, pusat perbelanjaan Bambu Kuning luar biasa ramainya. Melebihi ketika sebuah mal melakukan diskon besar-besaran. Itu karena seluruh umat muslim ingin memakai busana terbaik untuk merayakan hari yang jatuh setahun sekali ini. Bukan cuma pasar, jalan raya pada malam itu juga sudah seperti pasar. Padat merayap. Mungkin ini alasannya sebagaian orang lebih baik bermalam takbir di rumah bersama keluarga. Jalanan dipenuhi muda-mudi berkonvoi ria menggunakan mobil boks hingga truk, serta diiringi raungan klakson sepeda motor dari belakang. Suasana yang sangat meriah meskipun hal tersebut membahayakan. Esok paginya, Kamis (8-8), seluruh umat pengikut Nabi Muhammad saw. mengikut salat id. Jalan Raden Intan, Bandar Lampung, yang merupakan akses utama menuju pusat kota rela ditutup untuk melaksanakan salat id. Allahu akbar! 

TEKS DAN FOTO: LAMPUNG POST/IKHSAN DWI NUR SATRIO

CMYK

CMYK


Turn static files into dynamic content formats.

Create a flipbook
Issuu converts static files into: digital portfolios, online yearbooks, online catalogs, digital photo albums and more. Sign up and create your flipbook.