Lampung Post Kamis, 22 Desember 2016

Page 1

www.lampost.co

TERUJI TEPERCAYA

l

No. 14015 TAHUN XLll

facebook.com/ lampungpost

l Terbit Sejak 1974 l Rp3.000 l kamis, 22 desember 2016 l 24 Hlm.

@lampostonline @buraslampost

TAJUK

Hukum Tumpul untuk Komandan

n LAMPUNG POST/IKHSAN DWI NUR SATRIO

CIK RADEN DIVONIS RINGAN. Kepala Badan Pol PP Kota Bandar Lampung Cik Raden dipeluk kerabatnya usai menjalani sidang lanjutan rekayasa penutupan City Spa di Pengadilan Negeri Tanjungkarang, Bandar Lampung, Rabu (21/12). Cik Raden divonis 1 bulan penjara.

500 Ha Hutan Bakau Jadi Tambak dan Bersertifikat KERUSAKAN hutan bakau (mangrove) di pesisir timur Kecamatan Ketapang dan Sragi, Kabupaten Lampung ­Selatan, makin parah. Berdasarkan data Dinas Kehutanan (Dishut), terdapat 500 ­hektare (ha) lebih hutan bakau di daerah tersebut berubah fungsi menjadi tambak. Parahnya, lahan tambak udang seluas kurang lebih 300 hektare di Desa Berun­ dung, Kecamatan Ketapang, yang diklaim masuk kawasan hutan lindung telah memiliki sertifikat. “Ada 70 ­sertifikat tambak udang yang diterbitkan oleh BPN. Namun, Dishut mengklaim tanah mereka masuk kawasan hutan lindung,” kata Kepala Desa Berundung Sultan kepada Lampung Post, Rabu (21/12). Menurut dia, persoalan itu hingga kini belum tuntas. Padahal, empat tahun lalu seluruh petani tambak yang memiliki sertifikat telah duduk bersama dengan Dishut dan Dinas Kelautan. Sultan mengatakan terbitnya sertifikat sebanyak 70 bidang itu diprakarsai H Komet secara kolektif. “Jadi sertifikat itu bukan dari Program Nasional Agraria (Prona), melainkan kolektif. Namun, sampai saat ini BPN belum memberikan keterangan. Kami minta persoalan ini jangan berlarutlarut, segera dituntaskan. Kalau memang masuk kawasan hutan lindung, ya cabut sertifikat. Kalau tidak ya katakan tidak,” kata dia. Dihubungi terpisah, Kepala Dishut Lampung Selatan Prianto Putro mengatakan akan melakukan pendataan terlebih dahulu dengan BPN untuk mengetahui yang sebenarnya. “Kami akan cari tahu dahulu. Takutnya tambak yang memiliki sertifikat itu berada di perbatasan. Jadi tidak masuk kawasan hutan lindung,” kata Prianto. Meski demikian, pihaknya sudah ber­ koordinasi dengan Dinas Kelautan dan memberikan nomor pada lokasi tambak petani yang masuk kawasan hutan lindung. “Kami sudah identifikasi, sudah kasih patok kawasan hutan lindung di paret 1 sampai 12 Desa Berundung. Tambak yang masuk kawasan hutan dikasih nomor,” kata dia Prianto mengakui lebih dari separus kawasan hutan lindung di pesisir timur Kecamatan Sragi dan Ketapang rusak. Kondisi tersebut mengakibatkan kawasan hutan bakau mengalami degradasi yang cukup parah. “Secara bertahap kawasan hutan mangrove yang telah beralih fungsi akan kami hijaukan kembali,” ujarnya. (KRI/O2)

Camila Tinggalkan Fifth Harmony Hlm. 16

Vonis Sebulan, Jaksa Banding Terdakwa memberi uang sebesar Rp750 ribu ke anggotanya untuk dipakai membayar pijat agar anggota lainnya dapat menggerebek. EFFRAN KURNIAWAN

M

AJELIS Hakim Peng­ adilan Negeri (PN) Tanjungkarang memvonis Kepala Badan Polisi Pamong Praja (Pol PP) Kota Bandar Lampung Cik Raden satu bulan penjara. Dia dinya­takan bersalah turut melakukan perbuatan tidak menyenangkan bersama anak buahnya, Gusti Zaldi, yang lebih dulu divonis 1 tahun. Untuk putusan tersebut, jaksa pun mengajukan banding. “Mengadili. Menyatakan terdakwa terbukti secara sah bersalah melanggar Pasal 335 Ayat (1) ke-1 KUHP jo Pasal 56 ke-2 KUHP,” kata Ketua Majelis Hakim Yus Enidar di PN Tanjungkarang, Rabu (21/12). Dengan demikian, Cik Raden langsung dapat bebas karena hukumannya selesai setelah dipotong masa tahanan yang dijalaninya di awal sidang. Majelis pun memvonisnya dengan pertimbangan Cik Raden sebagai pejabat yang seharusnya memberikan contoh baik kepada bawahannya, tetapi justru mengarahkan anak buahnya yang tidak benar. “Pertimbangan yang meringankan, terdakwa belum pernah dihukum dan bersikap sopan

selama persidangan,” kata Yus Enidar, kemarin. Kemudian putusan hakim diketahui lebih ringan dibanding tuntutan Jaksa M Syarief yang meng­ ajukan hukuman 2 tahun penjara. Jaksa menjeratnya dengan Pasal 289 KUHP turut serta melakukan pencabulan sehingga jaksa pun akan mengajukan perlawanan terhadap putusan hakim itu. “Kami pasti dan wajib banding. Kami tidak akan menunggu salinan putusan atau mempelajarinya dulu karena kami akan laporkan ke pimpinan dan langsung meng­

Ini bisa mengecewakan masyarakat, terutama keluarga Gusti yang merupakan bawahannya, tetapi menerima hukuman lebih berat. ajukan banding. Gusti saja di PT kena 289, sebelumnya divonis 8 bulan dan di PT diputus 1 tahun. Oleh karena itu, Cik Raden ini kan turut serta, harusnya kena Pasal 289 KUHP juga,” kata dia melalui telepon, kemarin. Niriski Perdana Putra, kuasa hukum Cik Raden, menjelaskan pihaknya menghormati putusan Majelis Hakim. Namun, dia dan klien­ nya tetap tidak sependapat dengan hakim atas putusan bersalah itu.

“Menurut saya, seharusnya Cik Raden tidak terbukti untuk kedua pasal yang didakwakan. Untuk itu, kami masih pikir-pikir dulu,” kata dia.

Kecewakan Publik Menanggapi putusan hukum kepada Cik Raden itu, pengamat hukum pidana Unila, Heni Siswanto, meminta Majelis Hakim lebih objektif dalam upaya menjaga serta mendorong hukum yang memberikan rasa keadilan. Sebab, putusan yang dijatuhkan kepada Cik Raden itu telah membuat publik kecewa. “Ini bisa mengecewakan masyarakat, terutama keluarga Gusti yang merupakan bawahannya, tetapi menerima hukuman lebih berat,” kata Heni, saat diwawancarai, Rabu (21/12). Hal senada dikatakan Direktur Lembaga Bantuan Hukum (LBH) Bandar Lampung Alian Setiadi. Menurut dia, jaksa memang harus banding atas putusan hukum itu karena hukuman 1 bulan penjara sangat jauh dibanding tuntutan yang diajukan 2 tahun. “Majelis Hakim mestinya juga lebih jelas menetapkan putusan sesuai perannya dalam sebuah tindak pidana. Sesuai fakta persidangan hakim harusnya bisa menjawab terdakwa sebagai apa, apakah pelaku atau yang menyuruh atau juga turut serta. Siapa yang bertanggung jawab atas kasus itu,” kata Alian, kemarin. (*1/R5) effran@lampungpost.co.id

MENJADI komandan berarti memiliki tanggung jawab lebih besar dari anak buah. Menjadi komandan tidak berarti pula sekehendak hati memerintah. Apalagi disertai ancaman, lebih-lebih titah tersebut menjerumuskan bawahan ke dalam bui. Kondisi itulah yang terjadi dalam kasus tindakan asusila melanggar Pasal 289 KUHP tentang Pencabulan yang menjerat Kepala Badan Polisi Pamong Praja (Pol PP) Kota Bandar Lampung Cik Raden serta anak buahnya, Gusti Zaldi Arif Dian. Gusti divonis 8 bulan penjara dalam persidangan di Pengadilan Negeri (PN) Tanjungkarang pada 20 September 2016, kemudian di Pengadilan Tinggi ia divonis 1 tahun penjara. Majelis Hakim menilai Gusti terbukti secara sah bersalah dan meyakinkan melakukan tindak pidana memaksa orang lain sebagaimana dalam Pasal 335 Ayat (1) ke-1 KUHP jo Pasal 55 Ayat (1) terkait skenario penggerebekan dan pencabulan di pusat kebugaran City Spa. Sementara sang komandan, Cik Raden, hanya divonis 1 bulan dalam sidang putusan yang digelar Rabu (21/12). Meski dinyatakan bersalah melanggar Pasal 335 Ayat (1) ke-1 KUHP jo Pasal 56 ke-2 KUHP, Majelis Hakim yang sama menjatuhkan hukuman penjara 1 bulan atas tindakan turut melakukan perbuatan tidak menyenangkan bersama anggotanya terhadap terapis City Spa. Cik Raden langsung dapat menghirup udara bebas setelah dipotong masa tahanan yang telah dijalaninya di awal proses persidangan. Sementara Gusti si bawahan, harus meringkuk di balik jeruji besi. Padahal, dalam tindak pidana dilakukan bersama-sama. Harusnya sang komandan yang memerintahkan mendapat hukuman lebih berat dari anggotanya. Dua vonis berbeda itu secara terang benderang dipertontonkan hakim di muka publik. Satu orang divonis 1 tahun penjara, sedangkan komandannya hanya 1 bulan dari tuntutan jaksa 2 tahun. Ini bukti, hukum sangat tajam di bawah, tumpul di atas. Hukum tidak berdaya dibuatnya. Anak buah selalu menjadi korban. Publik mencium aroma tidak sedap dalam putusan vonis komandan. Apalagi selama proses persidangan para penegak hukum sering mengulur-ngulur waktu. Putusan amat sangat ringan terhadap otak tindak pidana itu mencederai rasa keadilan publik sekaligus menjadi penilaian buruk terhadap hakim, yang semestinya bertindak profesional. Hukuman ringan itu menimbulkan ketidak­ adilan tidak hanya terhadap korban, tetapi juga anggota Badan Pol PP yang melaksanakan perintah komandan. Apalagi publik bertanya, ada apa dengan keputusan ringan yang dijatuhkan kepada penanggung jawab di lembaga penegak peraturan daerah (perda) tersebut. Kita berharap jaksa melanjutkan vonis ini dengan meng­ ajukan banding agar nyata-nyata hukum ditegakkan. Paling tidak hukumannya lebih berat dari anak buahnya. Ingat! Apalagi anak buah menjalankan perintah atasan. Keadilan sudah semestinya ditegakkan di negara hukum ini. Jeratan hukum bukan untuk dipermainkan apalagi diperdagangkan agar putusan dijadikan lebih ringan. Catatan Koalisi Pemantau Peradilan (KPP) saat ini sudah 28 hakim, panitera, jaksa, dan pengacara di negeri ini yang telah terjerat operasi tangkap tangan (OTT) Komisi Pem­berantasan Korupsi (KPK) karena terbukti memperdagangkan pasal-pasal hukum dengan sogokan uang. Kepercayaan rakyat terhadap hukum kian terkikis lantaran vonis-vonis hakim di negeri ini terjadi dengan imbalan dari hasil negosiasi di ruang remang-remang hukum. n

oasis

Daring dan Demensia PENELITIAN terbaru menemukan permainan daring yang mampu membantu deteksi awal demensia (kelainan otak akibat penyakit seperti Alzheimer). Sea Quest Hero ditengarai dapat memberi informasi awal yang penting tentang keterampilan orientasi manusia. Permainan yang dikembangkan oleh Deutsche Telekom bekerja sama dengan Alzheimer Research UK menghasilkan data untuk patokan global proses navigasi otak manusia. “Temuan ini memiliki potensi sangat besar untuk mendukung perkembangan penting dalam penelitian demensia,” kata peneliti utama University College London, Hugo Spiers. (MI/R5)

Densus Tangkap 7 Terduga Teroris Jaringan Bahrun Naim TIM Detasemen Khusus 88 Antiteror menangkap tujuh terduga teroris di empat daerah, Rabu (21/12). Polisi menyatakan para terduga teroris itu terkait dengan Bahrun Naim. Terduga teroris di Tangerang Selatan, Adam Nursyam, ditangkap berdasarkan pengembangan dari kasus teroris di Bekasi dan Tasikmalaya beberapa waktu lalu. “Mereka terlibat dari kasus bom Bekasi, termasuk pengembangan dari Tasikmalaya,” ujar Kabag Mitra Divisi Humas Polri Kombes Awi Setiyono di Mabes Polri Jakarta, kemarin. Dari Adam kemudian diketahui ada tiga terduga teroris lainnya di sebuah kontrakan di Babakan, Tangerang Selatan. Ketiganya kemudian meninggal dunia lantaran ditembak

Tim Densus setelah melakukan perlawanan. Kemudian Omen merupakan mantan narapidana pembunuhan yang direkrut Ovi, narapidana bom duta besar Myanmar pada 2013. Erwan alias Irawan sehari-hari merupakan sopir di perusahaan air mineral di Tasikmalaya. Lalu Helmi alias Hilmi merupakan penjual bubur di Tasikmalaya. “Keduanya (Erwan dan Helmi) merupakan kelompok JAD (Jemaah Ansharut Daulah),” ujar Awi. JAD dipimpin oleh narapidana kasus teroris di LP Nusakambangan, Aman Abdurrahman. Selang beberapa waktu kemudian, Tim Densus 88 menangkap terduga teroris Jhon Tanamal alias Hamzah di Desa Balai Nan Duo, Payakumbuh, Sumatera

n ANTARA/FAKHRI HERMANSYAH

PENGGEREBEKAN TERDUGA TERORIS. Anggota kepolisian berjaga di dekat rumah terduga teroris seusai penggerebekan di kawasan Serpong, Tangerang Selatan, Rabu (21/12). Barat. Jhon diketahui terkait dengan kelompok Abu Zaid asal Solo. Abu Zaid juga merupakan terpidana kasus bom Thamrin.

“Tentu kelompok ini sudah diungkap dan kemudian juga akan dilakukan upaya penangkapan terhadap lainnya,” ujar

Kepala Bagian Penerangan Umum Polri Komisaris Besar Martinus Sitompul. Jhon yang bekerja di perusahaan swasta mendonasikan dana untuk kegiatan amaliah. Ia juga membeli bahan-bahan untuk suatu rangkaian bom dan melakukan percobaan pembuatan bom. “Artinya, mereka melakukan bersama Zaid ini dan melakukan percobaan-percobaan terhadap bom,” ujar Martinus. Rabu siang, Tim Densus 88 kembali menangkap seorang terduga teroris di Deli Serdang, Sumatera Utara, atas nama Syafii. Ia merupakan kelompok Katibah Gigih Rahmat (KGR) yang dipimpin Gigih Rahmat Dewa. Kelompok ini juga terafiliasi dengan ISIS di bawah kendali Bahrun Naim. (MI/K2)


kamis, 22 desember 2016

LAMPUNG MEMILIH

LAMPUNG POST

2

Parpol Koalisi Khamami Bereaksi Bawaslu menyebut kehadiran Khamami ke acara linmas tidak dibenarkan. TRIYADI ISWORO

A

KSI kriminal dan pemukulan terhadap calon bupati Mesuji, Khamami, menuai reaksi dan simpati partai koalisi pengusung, meliputi Partai NasDem, Demokrat, Golkar, PAN, PKS, dan PKB. Mereka meminta aparat memidana­ kan pelaku pemukulan dan Panitia Pengawas Pemilu (Panwaslu) harus mendis­ kualifikasi jika terbukti pemu­ kulan didalangi calon lain. Sekretaris DPD Partai Demokrat Fajrun Najah Ah­ mad turut prihatin atas in­ siden pemukulan yang di­ alami bupati nonaktif Mesuji, Khamami, saat menghadiri acara pembekalan linmas se-Kecamatan Way Serdang, di Balai Desa Pancawarna, Selasa (20/12) malam. “Kami mendorong calon kami untuk menempuh jalur hukum dan harapan kami baik KPU mau­ pun Panwaslu tidak berdiam diri,” ujar Fajar, sapaan akrab politikus senior Demokrat itu. Ia juga mengimbau kepada kader Partai Demokrat Me­ suji dan seluruh pendukung Khamami-Sapli untuk mena­ han diri dan tidak terpancing melakukan aksi-aksi yang melanggar hukum. “Kami minta pihak berwenang da­ pat segera menindaklanjuti masalah tersebut secara pro­ fesional dan proporsional

dalam waktu yang cepat, sehingga tidak berkembang menjadi hal yang tidak di­ inginkan. Apalagi sampai me­ letup aksi massa pendukung kedua calon,” ujar dia. Sekretaris DPW Partai NasDem Lampung Fauzan Sibron juga meminta kepada aparat kepolisian dapat men­ gusut tuntas pelaku pemuku­ lan tersebut. “Kami serahkan

Kami akan melakukan pendalaman apakah itu pelanggaran pidana pemilu/ pidana umum. sepenuhnya kepada pihak kepolisian untuk mengusut tuntas tindakan tersebut. Se­ bab, kami kan ingin pilkada di sana kondusif dan ingin Mesuji lebih baik. Panwas juga harus melihat pelang­ garan tersebut,” ujar anggota DPRD Lampung itu. Fungsionaris dan Ketua Fraksi Partai Golkar DPRD Lampung, Ismet Roni, juga mengecam tindakan krimi­ nalitas terhadap Khamami. “Tentu kami mengecam tindakan tersebut. Kami juga mendesak aparat ke­ polisian agar cepat menang­

kap pelakunya,” kata Wakil Ketua DPRD Lampung ini. Sekretaris DPW PAN Lam­ pung Ahmad Iswan Handi Cahya juga menyayangkan dan prihatin atas peristiwa yang dialami Khamami. Demikian juga ditegaskan Ketua DPW PKS Lampung Ahmad Mufti Salim.

Coreng Demokrasi Terpisah, politikus PKB Lampung, Noverisman Sub­ ing, mengatakan tindak krim­ inalitas tersebut mencoreng proses demokrasi yang akan berlangsung di kabupaten setempat. “Khamami itu adalah calon bupati Me­ suji yang dilindungi oleh undang-undang. Polisi harus menindaklanjuti kasus itu. Kami juga meminta jajaran kader PKB untuk mengawal kasus itu,” katanya. Ketua Bawaslu Lampung Fatikhatul Khoiriyah men­ egaskan pihaknya masih men­ dalami peristiwa itu. “Kami akan melakukan pendalaman apakah itu pelanggaran pi­ dana pemilu/pidana umum.” Namun, ia juga menyebut acara yang dilakukan camat dalam bimtek linmas di Ke­ camatan Way Serdang juga masuk wilayah tindakan yang dilarang karena menghad­ irkan salah satu calon dan memberi kesempatan yang bersangkutan untuk melaku­ kan sambutan. (AJI/U2) n KAPOLDA PERINTAHKAN... Hlm. 21

triyadi@lampungpost.co.id

n LAMPUNG POST/RIDWAN ANAS

PENYERANGAN CALON BUPATI. Calon bupati Mesuji nomor urut 2, Khamami (kiri), tengah dimintai keterangan oleh anggota Polres Mesuji di Mapolsek Tanjungraya, Rabu (21/12), terkait penyerangan yang dialaminya. Dalam insiden tersebut, Khamami mengalami luka memar di rahang kiri.

DKPP Berhentikan Empat Penyelenggara Pemilu DEWAN Kehormatan Pe­ nyelenggara Pemilu (DKPP) memberhentikan empat penyelenggara pemilu. Dua orang diberhentikan secara tetap sebagai anggota penye­ lenggara pemilu, sedang­kan dua lainnya diberhenti­ kan dari posisinya sebagai ketua, tetapi tidak hilang statusnya sebagai anggota penyelenggara pemilu. “Kami telah menyelesai­ kan dugaan pelanggaran kode etik 25 penyeleng­ gara pemilu dan satu pe­ ngadu (dari penyelenggara pemilu),” ujar Ketua DKPP Jimly Asshiddiqie, usai mendengar­kan pembacaan

putusan terhadap enam perkara dugaan pelang­ garan kode etik, di Gedung DKPP, Jakarta, Rabu (21/12).

Jumlah Penyelenggara Pemilu Ditindak DKPP Sepanjang 2012-2016 1. Diberhentikan tetap : 378 orang 2. Diberhentikan sementara : 30 orang 3. Rehabilitasi : 1.776 orang 4. Sanksi peringatan : 771 orang Sumber : DKPP Pihak teradu dalam enam perkara tersebut, antara lain Panwas Kabupaten Aceh (Aceh), KPU, Panwas dan PPS Desa Bila, Buleleng (Bali), KIP dan Panwas Ka­ bupaten Pidie (Aceh), KPU

Wiranto Mundur dari Ketum Hanura

Wan n

ANTARA/LUCKY R

SOSIALISASI PILKADA. Petugas KPU Kota Tangerang melakukan sosialisasi kepada para narapidana di Lembaga Pemasyarakatan Kelas II Wanita Tangerang, Tangerang, Banten, Rabu (21/12). Dari 400 warga binaan, 100 di antaranya didaftarkan ke Komisi Pemilihan Umum (KPU) Kota Tangerang, tetapi hanya 20 orang yang masuk daftar pemilih tetap.

Surat Suara Pilkada Tuba Dipesan Senin Depan DUA bulan menjelang hari pemungutan suara, Komisi Pemilihan Umum (KPU) Tulangbawang (Tuba) akan memesan surat suara ke percetakan Gramedia pada Senin (26/12). Dengan de­ mikian, logistik telah siap pada awal Januari 2017. “Senin (pekan depan) kami mulai melakukan peme­ sanan surat suara di Gra­ media sesuai instruksi KPU RI. Persetujuan para calon juga sudah masuk terkait dengan foto dan nama yang akan digunakan pada kertas suara. Harapan kami awal Januari sudah tersedia,” kata anggota KPU Tuba, Ahmad Faisol, Rabu (21/12). Secara perinci, Faisol me­ nerangkan jumlah surat suara yang akan dicetak berdasarkan

aturan, yakni sesuai dengan jumlah daftar pemilih tetap (DPT) Pilkada 2017, sebanyak 299.032 pemilih di­tambah 2,5% dari DPT. Sementara pagu harga kertas suara seki­ tar Rp159 per lembar. “Kalau saya tidak salah ingat harganya Rp159/lem­ bar. Sementara sesuai de­ ngan ketentuan setiap TPS dilebihkan 2,5%. Selain itu, kami juga sudah berkoor­ dinasi dengan kepolisian untuk mengantisipasi jika surat suara tidak cukup atau mengantisipasi pemi­ lih tambahan di saat akhir, supaya tidak timbul kerusu­ han nantinya,” ujar dia. Sementara untuk kotak suara, KPU Tuba tidak lagi mengadakan. Sebab, masih terdapat sekitar 1.380 lebih

inventaris pilkada sebe­ lumnya. “Untuk bilik suara juga tidak ada masalah, kami ada inventaris juga se­hingga tidak perlu melakukan peme­ sanan. Semuanya insya Allah cukup,” ujar Faisol. Untuk distribusi, ia me­ nambahkan KPU dalam waktu dekat membentuk kelompok penyelenggaraan pemungutan suara (KPPS). Sebelumnya, KPU Tuba te­ lah menetapkan jumlah DPT Pilkada 2017 sebanyak 299.032 pemilih. Jumlah tersebut berkurang seki­ tar 11.661 dari total daftar pemilih sementara (DPS) yang telah ditetapkan oleh KPU setempat beberapa waktu lalu sebanyak 310.693 pemilih. (CK9/U2)

MENTERI Koordinator Poli­ tik, Hukum, dan Keamanan Wiranto menyatakan pen­ gunduran dirinya dari jabatan ketua umum DPP Partai Ha­ nura pada Munaslub Hanura yang dihadiri Presiden RI Joko Widodo di gedung DPP Partai Hanura di Cilangkap, Jakarta Timur, tadi malam (21/12). “Pada kesempatan ini, izinkan saya mengundurkan diri sebagai ketua umum Hanura,” ujar Wiranto. Awalnya Wiranto menga­ takan bahwa posisi menteri mendampingi Presiden un­ tuk membela kepentingan bangsa dan negara merupa­ kan panggilan. Ia mengakui tugas yang diamanahkan padanya tidak mungkin dirangkap dengan jabatan struktural partai.

mendatang. ”Jadi nanti sekitar 50 polisi berjaga di ruangan, yang berdiri membatasi kedua tim. Sebetulnya kami yakin debat tetap kondusif walau­ pun tidak dijaga polisi di da­ lam, tetapi kami harus tetap melakukan antisipasi,” kata

Ketua KPU Lampung Barat Imtizal kepada Lampung Post, kemarin (21/12). Ia menerangkan debat kandidat akan difokuskan pada pemaparan visi-misi dua pasang calon kepala daerah yang akan dipandu oleh moderator dari Ban­

ngatan berupa teguran, ada yang ringan dan keras,” kata dia. Sementara itu, dua orang diberhentikan sebagai ang­ gota dan dua lainnya diber­ hentikan posisinya seba­ gai ketua penyelenggara pemilu. Jimly pun mengatakan sepanjang 2012—2016 ada 378 penyelenggara pemilu yang diberhentikan se­ cara tetap dan 30 orang diberhentikan sementara. Sementara itu, ada 1.776 penyelenggara pemilu yang direhabilitasi dan 771 yang diberikan sanksi peringat­ an. (MI/U2)

SELINTAS DKI

AHY Tawarkan Program Anti Banjir

“Life is a choice, pilihan saya mengabdi pada bangsa negara adalah yang utama. Maka pada kesempatan ini izinkan saya untuk berkon­ sentrasi penuh pada tugas saya sebagai menkopolhu­ kam,” ujar Wiranto. Ia menekankan walau­ pun secara fisik dirinya tidak di dalam struktur Partai Hanura, tapi dia me­ mastikan kecintaan dan kepeduliannya terhadap Hanura akan tetap hidup bersama seluruh kader. Dalam Munaslub ini, Ha­ nura mengagendakan pemi­ lihan ketua umum baru. Nama Oesman Sapta Odang disebut-sebut menjadi calon tunggal pengganti Wiranto sebagai ketua umum Ha­ nura. (ANT/U2)

DRAINASE vertikal menjadi pilihan calon gubernur DKI Jakarta nomor urut 1, Agus Harimurti Yudhoyono (AHY), untuk mengatasi banjir yang menjadi masalah warga Ibu Kota setiap musim hujan. “Cara pikir harus mulai berubah ke implementasi drainase vertikal karena ingin air hujan terserap ke bumi,” kata dia, di kantor Persatuan Wartawan Indonesia (PWI) Pusat, Jakarta, Selasa (20/12). Suami model Annisa Pohan itu mengatakan diperlukan sumur resapan yang tersebar di sejumlah daerah di Ibu Kota yang tepat sebagai bank air. Cara pikir membuat air hujan ke sungai dengan normalisasi serta pengerukan sampah, menurut dia, akhirnya akan terbatas pada kapasitas sungai. “Sebanyak 13 sungai tidak cukup menampung air hujan yang tumpah di Jakarta, apalagi banyak sungai yang mati karena semakin turunnya muka tanah di Jakarta,” ujarnya. (ANT/U2)

Tim Ahok-Djarot Target Rp80 M TIM pemenangan Ahok-Djarot menargetkan pengumpulan dana kampanye publik sebesar Rp80 miliar. Penggalangan dana kampanye publik Ahok-Djarot sudah berhasil mengumpulkan dana melebihi Rp50 miliar. “Data yang kami laporkan ke KPUD sebesar Rp48 miliar. Data terakhir per hari ini kami cek sudah menembus Rp50 miliar. Kami targetkan jumlah patungan per Januari nanti mencapai Rp80 miliar,” ujar Bendahara Tim Pemenangan Ahok-Djarot, Charles Honoris di Rumah Borobudur, Rabu (22/12). Charles mengungkapkan penggalangan dana kampanye Ahok-Djarot menuai gelombang antusiasme yang sangat luas. “Banyak sekali yang bergotong royong patungan menggalang dana kampanye Ahok-Djarot. Bukan hanya dari Jakarta, tapi juga dari seluruh pelosok Indonesia,” kata dia. Ia mengatakan lebih dari 10 ribu penyumbang turut berpartisipasi dalam kegiatan penggalangan dana kampanye. Menurutnya, kebanyakan penyumbang cenderung mengirimkan sumbangan di bawah Rp10 juta. (MI/U2)

n MI/SUSANTO

LSI PREDIKSI PILKADA DKI JAKARTA DUA PUTARAN. Peneliti senior Lingkaran Survei Indonesia (LSI) Ardian Sopa (kanan) didampingi moderator Dewi Arum menyampaikan hasil survei terbaru terkait dengan perolehan suara ketiga pasangan calon gubernur DKI Jakarta di Kantor LSI di kawasan Rawamangun, Pulo Gadung, Jakarta Timur, Selasa (20/12).

KPU Lambar Antisipasi Keamanan Debat Kandidat KOMISI Pemilihan Umum (KPU) Lampung Barat akan meminta pihak kepolisian mengirimkan sedikitnya 50 personel guna meng­ amankan jalannya debat dua kandidat bupati dan wakil bupati di GSG pemkab setempat pada 28 Desember

Kabupaten Bombana (Su­ lawesi Tenggara), KPU Kota Payakumbuh (Sumatera Ba­ rat), serta KPU Kota Bukit­ tinggi (Sumatera Barat). Sebanyak 25 penyeleng­ gara pemilu dan satu pe­ ngadu yang berasal dari penyelenggara pemilu yang dikenakan sanksi dalam enam perkara tersebut. Dari 25 penyelenggara pemilu tersebut, sembilan orang dinyatakan tidak bersalah sehingga nama mereka direhabilitasi. Sementara itu, sebanyak 17 orang terbukti telah melanggar kode etik. “Tiga belas dijatuhi sanksi peri­

dar Lampung. Selain itu, guna menjaga kondusivitas debat kandidat, KPU akan membatasi jumlah tamu undangan. Kedua pasangan calon me­ liputi nomor urut 1, Paro­ sil Mabsus-Mad Hasnurin, dan calon nomor urut 2, Edy

Irawan Arief-Ulul Azmi Sol­ tiansa, hanya diperkenankan membawa masing-masing 80 pendukung. “Jadi perkiraan peserta yang bisa masuk ru­ angan itu sekitar 200 orang. Kemudian 40 tamu undang­ an, sisanya tim pemenangan calon,” ujar Imtizal. (RIP/U2)

Kredibilitas LS Dipertanyakan RUTINNYA salah satu lembaga survei (LS) merilis elektabilitas cagub-cawagub DKI Jakarta membuat calon gubernur nomor urut 3, Anies Baswedan heran. Ia pun meminta publik untuk kritis terhadap jumlah responden dan asal usul biaya survei. Tak hanya Anies, Direktur Populi Center Usep Ahyar juga mempertanyakan rutinnya lembaga survei tersebut merilis hasil surveinya dalam jarak waktu yang berdekatan. Ia yakin jika publik akan merasa janggal dengan hasil survei tersebut. “Kalau lihat kecenderungan begitu (rutinnya merilis hasil survei) publik akan melihat ada yang tidak wajar,” ujar Usep, saat dihubungi Media Indonesia (grup Lampung Post) di Jakarta, Rabu (21/12). Lembaga survei sebagai salah satu elemen masyarakat, kata Usep, justru seharusnya menjaga iklim demokrasi di Jakarta dengan baik, bukan justru memanas-manasi iklim politik hanya untuk kepentingan satu kandidat. (MI/U2)


POLITIK

kamis, 22 desember 2016

LAMPUNG POST

3

Lobi Tingkat Tinggi PDIP Tercapai Harmonisasi revisi UU MD3 menyepakati empat poin. EKA SETIAWAN

K

ESEPAKATAN pe­ nambahan jumlah pimpinan MPR dan DPR khusus bagi pemenang Pemilu 2014 dicapai lewat lobi politik tingkat tinggi. Untuk melancarkannya, Badan Legislasi (Banleg) DPR diberi kewenangan pengusulan UU dan kursi Mahkamah Kehormatan (MK) DPR pun ditambah. Wakil Ketua Badan Leg­ islasi Firman Soebagyo mengakui proses harmo­ nisasi di Banleg DPR soal perubahan UU MPR, DPR, DPD, dan DPRD (MD3) ini sudah disepakati. Perubah­ an UU jadi inisiatif lintas fraksi. Pihaknya segera menulis surat ke pimpinan DPR untuk mengagendakan Banmus DPR. Forum ter­ akhir akan menjadwalkan rapat paripurna DPR yang akan mengesahkan pem­ bahasan UU MD3 itu. “Insya Allah (kesepakat­ an) enggak (berubah). Ini kan kesepakatan politik tingkat tinggi,” ujar dia di ruang Banleg DPR, Jakarta, Rabu (21/12). Dalam rapat Banleg DPR yang dihadiri 30 anggota dan 9 fraksi (minus F-Nas­ Dem) yang dipimpin oleh Ketua Banleg Supratman Andi Agtas, menyepakati soal perubahan pasal UU MD3 tidak hanya mencak­ up penambahan pimpin­an DPR dan MPR demi mem­ beri kursi bagi PDIP. Na­

mun, juga ada soal Banleg DPR dan MKD. Perinciannya, pertama, perubahan komposisi pimpinan MPR dan DPR lewat revisi Pasal 15 Ayat (1) dan Pasal 84 Ayat (1). Kedua, penambahan peraturan peralihan soal satu bakal calon pimpinan MPR-DPR berasal dari fraksi partai pemenang pemilu. Itu akan ada pada Pasal 427 a dan b di UU MD3. Huruf a berbunyi, pimpin­a n MPR dan DPR yang berasal dari fraksi yang sedang menjabat tetap melaksanakan tugas­ nya sampai berakhirnya periode keanggotaan MPR dan DPR hasil Pemilu 2014. Huruf b menyebutkan pe­ nambahan pimpinan MPR dan DPR sebagaimana dimaksud Pasal 15 dan 84 berasal dari fraksi par­

tai pemenang Pemilihan Umum 2014. Firman menyebutkan re­ visi UU MD3 itu selesai pada masa sidang yang akan datang. Saat ditanya soal hadiah kewenangan bagi Banleg, ia mengaku itu han­ ya terkait dengan antisipasi penyusunan perundangan. Hal itu pun sudah sejalan dengan hasil rapat Banmus DPR sebelumnya.

Sesuai Perundangan Anggota Banleg DPR dari F-PDIP, Rieke Dyah Pitaloka, menyatakan se­ mua usulan perubahan ini sudah sesuai dengan perundangan dan bu­ kan atas dasar perintah putusan MKD. Pihaknya menyambut baik adanya aturan peralihan soal pe­ nambahan pimpinan bagi PDIP hanya untuk periode 2014—2019. (MI/U2) eka@lampungpost.co.id

Poin Revisi UU 17/2016 tentang MPR, DPR, DPD, DPRD (MD3) 1. Perubahan komposisi pimpinan MPR dan DPR lewat revisi Pasal 15 Ayat (1) dan Pasal 84 Ayat (1). 2. Penambahan peraturan peralihan soal satu bakal calon pimpinan MPRDPR berasal dari fraksi partai pemenang pemilu. Pasal 427 a dan b: >> Huruf a: Pimpinan MPR dan DPR yang berasal dari fraksi yang sedang menjabat tetap melaksanakan tugasnya sampai berakhirnya periode keanggotaan MPR dan DPR hasil pemilu tahun 2014. >> Huruf b: Penambahan pimpinan MPR dan DPR sebagaimana dimaksud Pasal 15 dan 84 berasal dari fraksi partai pemenang pemilihan umum tahun 2014. 3. Penambahan tugas Banleg lewat perubahan Pasal 105. Alat kelengkapan DPR ini akan dapat menyiapkan dan menyusun RUU usulan Banleg atau anggotanya. 4. Penambahan kewenangan Banleg untuk mengusulkan RUU melalui perubahan Pasal 164. 5. Penambahan jumlah pimpinan MKD lewat perubahan Pasal 121 Ayat (2). Yang tadinya berjumlah empat, pimpinan MKD akan jadi lima. Sumber: Data Pemberitaan

n MI/SUSANTO

DISKUSI EMPAT PILAR. Ketua Fraksi Partai Golkar DPR Rambe Kamarulzaman (tengah) didampingi Ketua Badan Pengkajian Bambang Sadono (kiri) dan Sekjen MPR Ma’ruf Cahyono hadir dalam diskusi Empat Pilar di Press Room DPR, Kompleks Parlemen Senayan, Jakarta, Senin (19/12). Diskusi tersebut membahas refleksi akhir tahun Badan Pengkajian MPR.

PARLEMENTER

Bawaslu-Polda Kunci Pilkada Damai Bermartabat A N G G O TA D P R D Lampung Fraksi Partai NasDem, Budi Yuhanda, memberi masuk­ an kepada Badan Pengawas Pemilu (Bawaslu) dan Polda Lam­ pung agar hiperaktif dan kon­ sekuen dalam me­ nangani temuan m a u ­

pun laporan pasangan calon kepala daerah. “Polda dan Bawaslu harus hiperaktif dan konsekuen dalam menangani temuan maupun laporan pasangan calon. Kabupaten Mesuji su­ dah masuk zona merah oleh Polda, paling tidak ke depan lebih siaga lagi, jangan hanya menjelang pencoblosan saja,” kata Budi kepada Lampung Post, Rabu (21/12). Budi merupakan anggota DPRD dari daerah pemilihan Lampung 6 meliputi Tu­ langbawang, Tulangbawang

Barat, dan Mesuji. Ia ber­ harap pilkada di daerah itu, khususnya dapat berjalan damai, bermartabat, dan menjunjung tinggi hak-hak demokrasi. “Etika dan moral berpolitik harus menjadi utama. Kalau melihat kejadian seperti pe­ mukulan terhadap calon dan beberapa temuan kampanye yang menjelekkan lawan politiknya ini mencederai keindahan Pilkada itu sendi­ ri,” kata pemilik 29.471 suara dalam Pemilihan Legislatif 2014 lalu. (TRI/U2)


kamis, 22 desember 2016

BANDAR LAMPUNG

LAMPUNG POST

4

Pemprov Bentuk 37 UTPD Baru

n LAMPUNG POST/IKHSAN DWI NUR SATRIO

RAPAT KOORDINASI. Kapolda Lampung Irjen Sudjarno (tengah) memimpin rapat koordinasi persiapan pengamanan Natal 2016 dan Tahun Baru 2017 di Mapolda Lampung, Rabu (21/12). n Berita terkait Hlm.8

Puskesmas Tak Terakreditasi Dilarang Layani BPJS Akreditasi merupakan tindak lanjut dari evaluasi Kemenkes terkait pembiayaan kesehatan terlampau besar pada rujukan penyakit tidak menular, seperti jantung, stroke, dan kanker.

“Karena hanya yang sudah terakreditasi yang bisa melayani pasien BPJS,” ujarnya.

Peningkatan Mutu FIRMAN LUQMANULHAKIM

K

EPALA Dinas Kes­ ehatan Lampung Reihana menegas­ kan seluruh puskesmas di Lampung harus men­ gantongi sertifikasi dari Komisi Akreditasi Nasion­ al Kementerian Kesehatan (Kemenkes). Jika tidak, t e m p a t l ay a n a n m e d i s tersebut dilarang melayani pasien BPJS. Menurut Reihana, un­ tuk mendukung kebijakan tersebut, pihaknya me­ nargetkan pada 2016 se­ banyak 88 puskesmas di Lampung telah selesai disurvei Komisi Akreditasi Nasional Kemenkes. Dari target itu, sampai saat ini sudah 78 puskesmas yang tersebar di 15 kabupaten/ kota telah menjalani sur­ vei akreditasi.

“Survei akreditasi ini di­ lakukan guna mendukung layanan BPJS di puskesmas tersebut. Progres program ini sudah berjalan sekitar 90 persen dan kami harap­

Survei akreditasi ini dilakukan guna mendukung layanan BPJS. kan dapat terselesaikan di akhir tahun,” kata Reihana di Kantor Pemprov Lam­ pung, Rabu (21/12). M e n ur ut nya , s e l ur u h puskesmas ke depan harus melayani pasien BPJS. Se­ bab itu, setiap tempat pe­ layanan kesehatan terse­ but harus mengantongi akreditasi dari Kemenkes.

Reihana mengatakan akreditasi ini diadakan dalam rangka peningkatan mutu dan pelayanan kes­ ehatan kepada masyarakat. U n t u k i t u , p u s ke s m a s puskesmas di kabupaten/ kota di Lampung terpacu untuk terus meningkatkan pelayanan. “Karena akredi­ tasi ini penting untuk pen­ ingkatan mutu puskesmas. Apalagi memang harus melayani pasien BPJS,” ujarnya. Ia menjelaskan survei akreditasi dilakukan ke se­ tiap puskesmas mulai dari kondisi manajemen hingga fasilitas sarana dan prasa­ rana. Tujuannya menilai tingkat kesesuaian puskes­ mas dalam menerapkan standar akreditasi yang diterapkan Kemenkes. Reihana menambahkan akreditasi tersebut meru­ pakan tindak lanjut dari

evaluasi Kemenkes bahwa selama ini pembiayaan kesehatan terlampau be­ sar pada rujukan. Untuk penyakit tidak menular, seperti jantung, stroke, dan kanker. “Untuk itu, pelayanan primer harus diperbaiki. Klinik pratama (puskesmas) dibenahi dari SDM, sarana, dan prasara­ nanya,” kata dia. K abag Humas D in ke s Lampung Asih Hendras­ tuti mengatakan sejum­ l a h p u s ke s m a s d i B a n ­ dar Lampung yang telah menjalani survei akredi­ tasi Kemenkes memiliki akses bagi kaum difabel. Di antaranya, Puskesmas Simpur, Satelit, dan Gedon­ gair yang telah melakukan sejumlah pembenahan di sektor pelayanan. “ S e b e l u m ny a d i s a n a tidak ada fasilitas untuk pengunjung penyandang disabilitas, seperti lan­ dasan untuk kursi roda, sekarang sudah tersedia,” ujarnya. (K1)

PEMERINTAH Provinsi (Pemprov) Lampung akan membentuk 37 unit pelak­ sana teknis daerah (UPTD) baru di 15 kabupaten/kota sebagai implementasi pe­ limpahan wewenang ber­ dasarkan Undang-Undang No. 23 Tahun 2014 tentang Pemerintah Daerah. Kepala Biro Organisasi Pemprov Lampung Aris Fa­ dilah mengatakan pemben­ tukan UPTD itu bertujuan mengakomodasi urusan pemerintahan daerah ka­ bupaten kota yang bera­ lih otonominya kepada Pemprov, seperti bidang pendidikan menengah, ke­ hutanan, kelautan dan per­ ikanan, ketahanan pangan, serta usaha mikro kecil dan menengah (UMKM). “Seluruh UPTD ini akan

n LAMPUNG POST/FEBI HERUMANIKA

SEPI, tidak ada aktivitas sama sekali yang tampak di gedung usaha mikro, kecil, dan me­ nengah (UMKM) Lampung di Jalan Teluk Lampung No. 19, Kelurahan Pidada, Ke­ camatan Panjang, Bandar Lampung, Selasa (20/12). Meski namanya adalah gedung UMKM, tapi halaman luas yang ada di kompleks ini justru lebih banyak di­ gunakan untuk bermain anak-anak di sekitar lokasi tersebut. Tidak hanya itu, kondisi fisik bangunan pun sudah banyak yang rusak, seperti cat yang terkelupas, plafon jebol, dinding penuh

coretan, dan kondisinya penuh debu. Dari pengamatan Lampung Post, hanya ada be­ berapa gedung yang tampak masih difungsikan di sekitar lokasi itu. Namun, bukan gedung bertuliskan UMKM, melainkan kegiatan koperasi yang dijalankan Pemprov Lampung. Tidak tampak produk UMKM yang terpajang di gedung tersebut. Padahal, menurut penuturan warga sekitar, saat peresmian ge­ dung itu digelar sejumlah ­acara yang sangat meriah, se­ perti peragaan fashion show,

pameran berbagai produkproduk khas Lampung, serta penyerahan bantuan alat produksi dan pinjaman dana bergulir untuk UMKM. Yati, warga yang tinggal di sekitar gedung UMKM terse­ but, mengatakan bangunan itu dulunya adalah eks ge­ dung Transito Transmigrasi. Menurutnya, pada 2005 De­ wan Kerajinan Nasional Daerah (Dekranasda) baik tingkat provinsi maupun ka­ bupaten/kota ditunjuk untuk berpartisipasi memanfaat­ kan gedung mengisi dengan berbagai produk unggulan kerajinan Lampung.

kota guna memperpendek rentang komunikasi dan birokrasi dengan Sistem Administrasi Manunggal Satu Atap (Samsat) se­ tempat. “Kami targetkan pembahasan pembentukan UPTD ini selesai dalam satu minggu mendatang. Pengesahannya dilakukan melalui pergub, dan kami juga dikejar waktu agar UPTD ini aktif sebelum 1 Januari 2017,” kata dia. Berdasarkan data dari Biro Organisasi Pem­ prov Lampung, 37 UPTD yang akan dibentuk, di a n t a ra ny a l i m a U P T D Dinas Pendidikan, dua UPTD Dinas Kesehatan, UPTD Dinas Perhubung­ an, UPTD Dinas Koperasi dan UMKM, serta UPTD Pertanian. (MAN/K1)

selintas

Jemaah Masjid Ar-Rahman Beri Santunan JEMAAH Masjid Agung Ar-Rahman Desa Natar, Kecamatan Natar, Lampung Selatan, memberikan santunan kepada 30 anak yatim yang tinggal di sekitar kawasan masjid tersebut. Santuan berupa uang dan beras diberikan pengurus masjid, Rabu (21/12). Bendahara Pengurus Masjid Agung Ar-Rahman, Hasan Basri, mengatakan santunan ini merupakan swadaya murni dari jemaah dan warga yang berada di sekitar lingkungan masjid. Sumber dana tersebut berasal dari bantuan masyarakat sekitar dan disalurkan melalui kotak infak untuk santunan anak yatim. “Ini kegiatan rutin kami untuk mengurangi beban anak yatim di sekitar lingkungan masjid,” ujarnya, kemarin. Hasan berharap pemerintah daerah setempat dan instansi swasta ke depan juga serta menyisihkan sebagian rezekinya guna memberikan bantuan kepada para anak yatim. (RUL/K1)

Provinsi Tindak Lanjuti Evaluasi APBD PEMERINTAH Provinsi (Pemprov) Lampung segera melakukan rapat guna melakukan penyesuaian terhadap evaluasi Kementerian Dalam Negeri (Kemendagri) tentang Anggaran Pendapatan dan Belanja Daerah (APBD) Provinsi Lampung tahun anggaran 2017. Asisten Bidang Administrasi Umum Hamartoni Ahadis mengatakan tindak lanjut dari evaluasi tersebut, pihaknya segera menggelar rapat koordinasi bersama satuan kerja perangkat daerah (SKPD) terkait untuk melakukan pembahasan pedoman pelaksanaan APBD. “Tadi hanya rapat tim saja. Untuk membahas dokumen pelaksanaan. Intinya merancang pergub, agar sesuai dengan pedoman. Secepatnya akan kami rapatkan lagi minggu ini,” kata Hamartoni melalui telepon, Rabu (21/12). Mengenai hasil evaluasi dari Kemendagri soal pelimpahan kewenangan di beberapa sektor, ia mengatakan secara umum tidak ada persoalan yang berarti. Namun, yang jelas akan dibahas dan hanya dilakukan penyesuaian dengan Tim Anggaran Pemerintah Daerah (TAPD). (MAN/K1)

firman@lampungpost.co.id

Gedung UMKM Lampung Tinggal Kenangan

TIDAK TERAWAT. Gedung UMKM di Jalan Teluk Lampung, Panjang, Bandar Lampung, kondisinya tampak tidak terawat, Selasa (20/12).

melaksanakan kegiatan teknis operasional dan kegiatan penunjang ter­ tentu di kabupaten/kota yang menjadi tanggung jawab dari dinas/badan induknya di Pemprov,” kata Aris di ruang kerjanya, Selasa (21/12). Menurutnya, seluruh sumber daya operasional UPTD, meliputi pegawai, pembiayaan, sarana dan prasarana, akan ditang­ gung Pemprov. “Termasuk jabatan fungsional teknis PNS yang menjadi kepala UPTD tercatat sebagai PNS di Pemprov yang bertugas di kabupaten/kota,” ujarnya. Mantan Sekretaris DPRD Kabupaten Mesuji itu ber­ harap Badan Pendapatan Daerah segera membentuk UPTD di 15 kabupaten/

Bahkan, berdasarkan rencana awal, areal ban­ gunan tersebut akan men­ jadi tempat wajib kunjungan wisatawan kala bertandang ke Lampung. Selain itu, di tempat yang sebelumnya di­ gagas menjadi UMKM Center itu juga akan dibuka klinik hak kekayaan intelektual (Haki), serta klinik konsultasi pemasaran produk UMKM. Namun, melihat kondisi gedung UMKM yang kondis­ inya kini tidak terawat, Yati mengaku rencana-rencana untuk peningkatan usaha ke­ cil di lokasi tersebut seperti­ nya hanya tinggal kenangan. “Rasanya tidak mungkin jika melihat kondisi gedungnya seperti itu,” ujarnya. Salah seorang pegawai yang kesehariannya ber­ tugas di kantor koperasi yang berada satu kompleks dengan gedung UMKM men­ gaku jika aset milik Pemprov yang terbengkalai itu dulu­ nya adalah gedung Transito Transmigrasi. “Ya, ini eks gedung Transito Transmi­ grasi. Dulu di sinilah tem­ pat penampungan ratusan masyarakat dari luar Jawa dan daerah lainnya. Tapi kepala kantor sudah tidak ada karena sudah pulang. Kenapa, mau sewa gedung­ kah?” ujar pegawai tersebut. (K1) n Febi Herumanika

n LAMPUNG POST/IKHSAN DWI NUR SATRIO

BERSIHKAN DRAINASE. Petugas Dinas Kebersihan dan Pertamanan Kota Bandar Lampung membersihkan drainase di Jalan Cut Nyak Dien, Bandar Lampung, Selasa (20/12).

Penyerahan Aset Bandara Tunggu Kemenhub PEMERINTAH Provinsi (Pemprov) Lampung me­ nyatakan kesiapannya un­ tuk menyerahkan aset di Bandara Radin Inten II berupa bangunan yang selama ini digunakan se­ bagai ruang VIP kepada Kementerian Perhubungan (Kemenhub). Meskipun demikian, pe­ nyerahan aset tersebut akan dilakukan jika telah ada jaminan dari Kemen­ hub terkait pembangunan gedung VIP yang baru dan terintegrasi dengan ter­ minal induk bandara. “Kami memang sudah siap sejak lama menyerahkan bangunan itu. Tapi, ternyata di pusat anggaran untuk pembangunan gedung baru VIP dalam APBN Perubahan 2016 tidak ada,” kata Sek­ prov Lampung Sutono, saat ditemui di Kantor Pemprov Lampung, Selasa (20/12). Mantan Kepala Dinas Kehutanan Lampung itu mengatakan jika dalam ang­ garan Kemenhub 2017 di­ pastikan ada alokasi untuk pembangunan gedung baru VIP tersebut, Pemprov Lam­

pung akan langsung me­ nyerahkan aset tersebut. Kepala Bandara Radin Inten II Satimin mengata­ kan untuk pembangunan gedung VIP dan president room di bandara masih menunggu kepastian dari Kemenhub. “Gedung VIP

itu kan dari pemda be­ lum menyerahkan ke Ke­ menhub. Mereka akan menyerahkan kalau me­ mang sudah ada kepastian pembangunannya. Jadi, ya menunggu kepastian dari kementerian,” ujar Satimin. (MAN/K1)


kamis, 22 desember 2016

BANDAR LAMPUNG

LAMPUNG POST

5

Polda Gerebek Sarang Narkoba

Para pelaku memiliki rumah mewah dan mobil. Polisi juga akan menjerat dengan TPPU. DENI ZULNIYADI

Zona Merah Narkoba

D

Menurut Abrar, Desa Kejadian merupakan daerah yang sudah masuk zona merah peredaran barang haram. Sebab, disinyalir begitu banyak penduduk yang melakukan tindak pidana narkoba, baik pemakai maupun pengedar, di wilayah tersebut. “Bahkan hasil lidik kami lebih dari 10—20 namanama DPO terdapat di desa tersebut, ini baru tiga yang kami dapatkan, masih banyak, belasan orang lagi. Nama-namanya sudah kami kantongi, mereka itu ratarata sebagai pengedar di Desa Kejadian,” kata dia. Penangkapan tiga tersangka itu berdasarkan pengembangan dari tangkapan sebelumnya. Ia menjelaskan dalam penggerebekan yang dilakukan sekitar 120 personel gabungan itu, petugas langsung merangsek ke beberapa rumah yang sudah dicurigai. “Rumahrumah yang sudah kami tandai sebagai pengedar narkoba kami lakukan penggerebekan, kami mendapati semuanya ada barang-bukti,” kata dia. Abrar menduga sabu-sabu yang beredar di wilayah tersebut berasal dari luar daerah, seperti Aceh maupun Palembang. Pihaknya sedang berkoordinasi dengan Polres jajaran guna mengetahui apakah ketiga tersangka merupakan DPO jajaran. “Karena yang membeli ke mereka ini kan nyebar, ada dari Metro, Lampung Tengah, dan lainnya, saya minta dikumpulkan itu supaya memperberat hukuman ketiganya,” kata Abrar. Selanjutnya, Abrar meminta dukungan dari masyarakat untuk memberantas peredaran narkoba agar Provinsi Lampung dapat terbebas dari narkoba. “Saya fokus kepada daerah yang disinyalir sebagai sarang narkoba, salah satunya sudah, ini akan terus kami berantas. Kami minta partisipasi masyarakat untuk mendukung usaha saya ini,” katanya. (K2)

IREKTORAT Reserse Narkoba Polda Lampung menggerebek sejumlah rumah di Desa Kejadian, Tegineneng, Pesawaran, Rabu (21/12) pagi. Tiga orang yang diduga pengedar narkoba ditangkap dalam penggerebekan itu. Direktur Reserse Narkoba Polda Lampung Kombes M Abrar Tuntalanai mengatakan tersangka, yakni Suhaipi (39), Zailani (32), dan Isa Wijaya (20). Ketiganya warga Desa Kejadian, Tegineneng.

Saya fokus kepada daerah yang disinyalir sebagai sarang narkoba. “Ini merupakan rangkaian Operasi Pekat. Para tersangka ditangkap di rumahnya masing-masing,” kata Abrar didampingi Wadir Resnarkoba AKBP Wika Hardianto, saat ekspos di kantornya, kemarin petang. Dari penangkapan itu polisi menyita enam plastik klip berisi sabu-sabu, seperangkat alat isap sabu (bong), lima unit ponsel, dua buah dompet, dan satu kaleng kotak permen. “Memang tidak banyak barang bukti, hanya sabu sisa pakai dan alat isap sabu, tapi semua rata-rata punya,” ujar Abrar. Tersangka dijerat Pasal 114 juncto Pasal 112 Ayat (1) UU No. 35 Tahun 2009 tentang Narkotika dengan ancaman penjara minimal 4 tahun. Polisi sedang menelusuri dugaan adanya tindak pidana pencucian uang dalam kasus itu. “Saya coba tarik dari tindak pidana pencucian uang (TPPU)-nya, karena saya lihat tersangka ini punya rumah mewah, punya mobil. Kami akan telusuri dapat uang dari mana itu, kalau dia tidak bisa membuktikan, kami sita semua,” kata Abrar.

deni@lampungpost.co.id

Mahasiswa Penjual Wanita Terancam 15 Tahun Penjara MAHASISWA salah satu perguruan tinggi di Bandar Lampung terancam hukum­ an 15 tahun penjara. Ratih Wulandari Paramita (21), warga Jalan Tamin, Gang Balai Desa, Tanjungkarang Barat, itu didakwa melakukan perdagangan orang. “Perbuatan tersebut di­ atur dan diancam pidana dalam Pasal 2 Ayat (1) UU RI No. 21 Tahun 2007 tentang Pemberantasan Tindak Pidana Perdagangan Orang,” kata Jaksa Supriyanti dalam sidang di Pengadilan Ne­ geri Tanjungkarang, Rabu (21/12). Dalam dakwaannya, jaksa menjelaskan perbuatan terdakwa telah dilakukan sejak Agustus 2016 ketika Heni memperkenalkan korban wanita berinisial MF kepada terdakwa. Saat itu Ratih mendapatkan pesanan dari

Angga untuk mencarikan wanita yang dapat diajak berhubungan badan. Kemudian terdakwa dan Angga menemui Heni yang membawa Meli di Gedong­ air. Setelah pertemuan itu, Angga menawarkannya kembali kepada pria lain, yaitu Senen, yang memesan wanita dengan harga Rp2 juta karena Meli masih perawan. Lalu, Senen memberikan uang kepada Angga yang selanjutnya diberikan ke Meli sebesar Rp1 juta sebagai uang muka. Di Hotel Mini, seusai berhubungan badan dengan Meli, Senen menghubungi Angga yang meminta uangnya dikembalikan karena Meli sudah tidak perawan lagi. Meli pun mengembalikan uang Rp1 juta itu dan Angga mengembalikan sebesar Rp300 ribu. (RAN/K2)

n LAMPUNG POST/DENI ZULNIYADI

PENGEDAR NARKOBA. Direktur Reserse Narkoba Polda Lampung Kombes M Abrar Tuntalanai menjelaskan kronologi penangkapan tiga pengedar narkoba jenis sabu-sabu, saat ekspos di Kantor Ditresnarkoba Polda Lampung, Rabu (21/12) petang.

selintas

Bakorluh-TP4K Gelar Pelatihan Alsintan

TIM Percepatan Pembangunan Pertanian, Perikanan, dan Kehutanan (TP4K) bekerja sama dengan Badan Koordinasi Penyuluhan (Bakorluh) Pertanian, Perikanan, dan Kehutanan (PKK) Provinsi Lampung melakukan pelatihan alat mesin pertanian (alsintan) di Hotel Cahaya, Rabu (21/12). Kegiatan ini diikuti 100 orang peserta dari dinas atau instansi yang berkaitan dengan alsintan. Peserta berasal dari lima kabupaten, yakni Tanggamus, Way Kanan, Lampung Utara, Tulangbawang, dan Tulangbawang Barat. Kepala Bidang Kelembagaan Penyuluhan Bakorluh Lampung Maria Jojor RN mengatakan kegiatan itu merupakan upaya memperkenalkan teknologi pembuatan alat dan mesin pertanian kepada masyarakat agar memiliki pengetahuan, bahkan kemampuan untuk memproduksi alsintan. Wakil Ketua TP4K Lampung Zainal Mutaqim dalam paparannya mengatakan materi pelatihan yang diberikan meliputi pemakaian standar mesin dan perawatan mesin. Pelatihan ini nantinya dapat memberikan bekal ilmu dan keterampilan dalam menggunakan peralatan dan mesin pertanian serta perbengkelan bertujuan agar para operator mesin mampu menggunakan dan merawat mesin dengan baik. (UIN/K2)

Pemuda Larikan Motor Kawan

TEAM Khusus Antibandit (Tekab) 308 Polsekta Kedaton menangkap pencuri sepeda motor di lingkungan Universitas Bandar Lampung. Tersangka melakukan kejahatan itu dengan alasan membutuhkan uang untuk membayar kontrakan. Tersangka Ari (19) yang merupakan mahasiswa kampus tersebut dan Yudi (19), warga Gununglabuhan, Pakuanratu, Way Kanan, ditangkap di rumah kontrakan milik Ari di kawasan Jalan Untung Suropati, Labuhanratu, Bandar Lampung, saat sedang tidur, Selasa (20/12), sekitar pukul 02.00. Kapolsek Kedaton Kompol Bismark menjelaskan kedua pria bersaudara memiliki modus dengan meminjam sepeda motor milik Edo Afindo (18), mahasiswa UBL, untuk suatu keperluan. Di saat itu, tersangka menggandakan kunci motor korbannya. Setelah diduplikat, tersangka mengembalikan motor beserta kunci aslinya kepada korban. Keesokan harinya tersangka yang telah memiliki kunci duplikat motor dapat lancar melarikan motor dari area parkir UBL. Namun, ternyata aksi Ari dan Yudi terekam CCTV yang terpasang di kampus. “Saat korban akan pulang, ia kaget dan langsung melapor ke satpam. Setelah dilihat dari CCTV, terlihat Ari dan Yudi yang membawa motor sehingga korban pun langsung melapor ke polisi,” kata dia di Mapolsek, Rabu (21/12). (RAN/K2)


kamis, 22 DESEMBER 2016

INDUSTRI MARITIM

LAMPUNG POST

6

Indonesia Negara Terbesar Ketiga Penyuplai Buruh Maritim INDONESIA menjadi negara peng­ irim buruh maritim terbesar ketiga di seluruh dunia, dengan jumlah mencapai 200 ribu orang, menurut data dari Serikat Buruh Migran Indonesia (SBMI) dan Greenpeace Indonesia. Dari jumlah tersebut, sekitar 77%-nya adalah buruh migran yang menjabat ABK kapal ikan. Sementara sisanya adalah ABK

di kapal kargo, pesiar, dan lainnya. Namun, kedua lembaga itu menilai pemerintah dalam hal ini Kementerian Ketenagakerjaan (Kemenaker) lalai melindungi nelayan dari kejahatan perdagangan manusia, sehingga sebagian besar mereka terjebak dalam kegiatan penangkapan ikan secara ilegal (illegal fishing). “Kelalaian tersebut disebabkan

tumpang tindihnya kewenangan antarkementerian dan lembaga negara,” ujar Ketua Umum SBMI Hariyanto dalam keterangan tertulisnya, akhir pekan lalu. Dia mengatakan Kemenaker tidak mampu selama 12 tahun menerbitkan regulasi turunan yang dimandatkan Pasal 28 UU No. 39 Tahun 2004 tentang Penempatan dan Perlindungan Tenaga

Kerja Indonesia (TKI) di Luar Negeri. Selain itu, adanya tumpang tindih kewenangan antarlembaga negara menyebabkan sejumlah masalah, seperti prosedur penempatan ABK yang tidak beres, lempar tanggung jawab perlindungan dan penanganan kasus ABK yang menghadapi persoalan di luar negeri, serta terjebaknya mereka

dalam kegiatan illegal fishing. Bertepatan dengan peringatan Hari Hak Asasi Manusia (HAM) Dunia yang jatuh pada tanggal 10 Desember, SBMI dan Greenpeace mendesak pemerintah memperbaiki kebijakan penempatan dan perlindungan buruh migram anak buah kapal (ABK) Indonesia yang bekerja di kapal ikan asing di luar negeri. (ANT/R6)

Hentikan Penangkapan Bibit Lobster KASIHAN kalau bibit kecil-kecil ikan dan lobster itu diambil dari laut. Biarkan besar biar uangnya lebih besar. Kalau benur itu uangnya kecil, nanti yang kaya justru tengkulak-tengkulaknya. SETIAJI BINTANG P

M

ENINGKATNYA pariwisata di Tanah Air berdampak pada konsumsi penganan ikan lezat dan bernilai tinggi, seperti lobster. Biota keluarga udang ukuran jumbo itu memang banyak disediakan di restoran besar dan harganya selangit. Tidak heran jika konsumsi lobster kian meningkat. Namun, peningkatan konsumsi lobster ini mengancam keberadaan biota laut itu di laut bebas. Sebab, masih sedikit yang membudidayakan dan lebih banyak yang memburu lobster di laut lepas. Menyikapi permasalahan ini, Menteri Kelautan dan Perikanan Susi Pudjiastuti meminta para nelayan di Pulau Lombok, Provinsi Nusa Tenggara Barat, tidak lagi menangkap bibit atau benur lobster. “ To l o n g b e n u r l o b s te r nya dilepas, biarkan besar, nanti tangkap setelah besar ya,” kata Susi, saat mengunjungi Pelabuhan Perikanan Teluk Awang di Kabupaten Lombok Tengah, pekan kemarin. Ia menegaskan tidak akan mencabut atau merevisi Peraturan Menteri Kelautan dan Perikanan Nomor 1 Tahun 2015 tentang larangan menangkap lobster dan rajungan yang sedang bertelur agar masyarakat bisa mendapatkan lobster besar lebih banyak. Susi menilai para nelayan selalu dimanfaatkan para tengkulak dan oknum-oknum tertentu untuk menangkap benih lobster, dengan

nilai yang tidak seberapa. Padahal, jika dibiarkan sampai besar hasil yang diperoleh pun besar. “Saya minta jaga benurnya. Kasihan kalau bibit kecil-kecil itu diambil. Biarkan besar biar uangnya lebih besar. Kalau benur itu uangnya kecil, nanti yang kaya justru tengkulak-tengkulaknya,” kata dia, didampingi Gubernur NTB TGH Zainul Majdi dan Bupati Lombok Tengah Mohamad Suhaili. Sebagai gantinya, Kementeri­ an Kelautan dan Perikanan akan memberikan bantuan kepada para nelayan melalui programprogram, seperti bantuan rumput laut, pemberian alat tangkap, dan bantuan kapal, serta menyiapkan asuransi untuk nelayan. Mulai dari asuransi kematian, kecelakaan sampai pengobatan. “Jadi setiap nelayan akan kami asuransikan, kalau suami meninggal di laut dapat premi Rp200 juta. Kalau meninggal di darat dapat Rp160 juta, kalau cacat tetap dapat Rp80 juta. Kalau berobat dapat Rp20 juta. Itu yang menanggung KKP dengan dana APBN,” ujar Susi. Susi juga mengatakan istri-istri nelayan pun akan mendapatkan bantuan, terutama melalui ko­ perasi. “Saya minta jaga benurnya. Nanti kalau enggak, tahun depan masih ada penangkapan, saya minta izin sama Presiden, Lombok dicoret saja dari daftar asuransi dan bantuan.”

Asuransi Belum Merata Suhadi, nelayan di Gudangle-

n ANTARA

LOBSTER TANGKAPAN. Nelayan menujukkan lobster hasil tangkapannya seusai melaut di Pelelangan Ikan Pamayang, Kampung Cipatujah, Tasikmalaya, Jawa Barat, beberapa waktu lalu. Nelayan di kawasan tersebut sebagian besar mencari tangkapannya berupa lobster yang dijual dengan harga Rp200 ribu—Rp350 ribu per kilogram. lang, Telukbetung Selatan, kepada Lampung Post beberapa waktu lalu, mengatakan belum mendapatkan asuransi nelayan. “Saya belum dapat, tetapi kok beberapa orang yang pekerjaannya bukan nelayan malah dapat ya, aneh pendaftarannya,” kata dia.

Saat ini belum ada pedoman dari kementerian akan gandeng asuransi, apakah nanti serentak se-Indonesia. Di 2016 sudah jalan. Mereka harus punya kartu nelayan Suhadi menuturkan betapa pentingnya asuransi nelayan untuk menjamin keselamatan saat melaut. “Butuh sih, kami kan punya keluarga kalau ada apa-apa ya keluarga jadi lebih tenang dengan

jaminan dari asuransi,” ujarnya. Terkait asuransi nelayan, Bupati Pesawaran Dendi Ramadhona menyambut baik kebijakan tersebut. “Baik dan bagus, kami mendukung dan akan mengakomodasi sesuai kewenangan Pemkab, dari dulu kan memang didampingi oleh asuransi jiwa. Kami berharap asuransi ini sebagai proteksi segala kemungkinan yang terjadi terhadap keselamatan nelayan,” kata Dendi. Saat ini pihaknya sedang mendata jumlah nelayan yang ada di Pesawaran. “Saya tidak mengguna­ kan data lama. Saya memberi kesempatan pada satker terkait untuk mendata nelayan agar lebih update,” ujarnya. Menurut dia, kebijakan asuransi ada di tangan pusat dan pihaknya hanya mempersiapkan pendataan jumlah nelayan. “Jumlahnya akan kami rekap dan sertakan data awal untuk diberikan ke Menko Kemaritiman.” Ke p a l a B i d a n g P e r i k a n a n Tangkap DKP Lampung Zainal

Karoman menyebutkan tahun pertama premi akan dibayar pemerintah melalui APBN. B e nt u k nya b e r u p a a su r a n s i jiwa. Namun, saat ini pihaknya masih menunggu instruksi dari pusat terkait kerja sama dengan ­asuransi. “Saat ini belum ada pedoman dari kementerian akan gandeng asuransi, apakah nanti serentak se-Indonesia. Di 2016 sudah jalan. Mereka harus punya kartu nelayan,” kata dia. Zainal memaparkan kartu nelayan didapat dari provinsi. “Untuk mendapatkan itu mereka yang punya KTP. Isi formulir, lampirkan KK dan KTP, kemudian kartunya akan dicetak.” Saat ini di Lampung sudah ada 12.585 nelayan yang memiliki kartu nelayan. “Sosialisasi terus dilakukan untuk nelayan segera membuat kartu, daftar ke dinas secara gratis karena dibiayai pemerintah,” ujarnya. (ANT/R6) setiaji@lampungpost.co.id


kamis, 22 desember 2016

BERITA UTAMA

LAMPUNG POST

7

KPK Terus Bongkar Suap KTP Elektronik

Novanto kecipratan fee 10 persen dari Paulus Tannos selaku pemilik PT Sandipala Arthaputra. IYAR JARKASIH

K

OMISI Pemberan­ tasan Korupsi (KPK) terus membongkar kasus suap korupsi KTP elektronik. Kemarin, lem­ baga antirasywah itu meme­ riksa mantan anggota DPR 2009—2014 dari Fraksi Par­ tai Demokrat, Jafar Hafsah. Dia diperiksa sebagai saksi untuk mengungkap aliran kasus korupsi proyek KTP elektronik (KTP-el) Rp2,3 tril­ iun. “Jafar Hafsah kembali diperiksa untuk tersangka dalam kasus ini, S (Sugiharto). Dia diminta keterangan soal kesaksian para saksi seperti M Nazaruddin dan tersangka perkara ini,” ujar Juru Bicara KPK Febri Diansyah di Gedung KPK, Jakarta, kemarin. Menurutnya, Jafar dibu­ tuhkan keterangannya guna penyidikan untuk Sugiharto, termasuk pengembangan perkara untuk mengung­ kap pihak lain yang terlibat dalam proyek yang mene­ lan anggaran Rp5,9 triliun. Pemeriksaan kepada Jafar sesuai dengan keputusan pe­ nyidik bahwa saksi yang dim­ inta keterangan merupakan pihak yang diduga mengeta­ hui perkara tersebut. “KPK terus mengembang­ kan perkara ini dan sampai saat ini baru terdapat dua tersangka (Sugiharto dan Ir­ man),” ujarnya. Selain Jafar, KPK juga meminta keterangan terh­ adap saksi lain, yaitu Diah Anggraeni selaku PNS Ke­ mendagri dan Farah Utama dari pihak swasta. “Mereka juga menjadi saksi atas Sugi­ harto,” kata dia. Pada pemeriksaan kedua kalinya ini, Jafar mengaku di­ minta melengkapi keterangan sebelumnya. Pemeriksaan pun berjalan hampir sembi­ lan jam mulai pukul 09.30. Dia enggan ditanya soal

aliran uang yang seperti di­ tuduhkan pelapor kasus ko­ rupsi KTP-el, M Nazaruddin. Menurutnya, pertanyaan spesifik yang dilontarkan penyidik sudah dipaparkan dalam proses pemeriksaan. “Kalau itu tolong ditanyakan kepada penyidik,” kata Jafar. KPK juga sempat meminta keterangan mantan Wakil Ketua Komisi II DPR Taufiq Effendi dan Agun Gunanjar. Pemeriksaannya juga dita­ nya soal aliran suap proses penyusunan anggaran KTP-el antara DPR dan pemerintah. “Pemeriksaan saya seba­ gai saksi atas perkara kasus KTP-el. Saya memberikan keterangan apa yang saya alami apa yang saya keta­ hui sejelas-jelasnya kepada pemeriksa dan (aliran uang) itu sudah masuk materi,” kata Taufiq. Saat ditanya soal besaran aliran uang dari proyek terse­ but, politikus Partai Demokrat itu enggan membeberkan perinciannya dengan alasan semuanya telah dijelaskan kepada penyidik. Beberapa saat kemudian, Agun keluar dari ruang pe­ meriksaan dan lebih tertu­ tup tentang aliran dana dari proyek KTP-el. Politikus Partai Golkar itu hanya menjelaskan ditanya seputar pembahasan soal penganggaran KTP-el. Mantan Bendahara Umum Demokrat, M Nazaruddin, selaku pihak pelapor perkara itu pernah mengemukakan bahwa banyak yang terlibat menerima suap proyek KTP-el. Salah satunya Jafar Hafsah. Nazaruddin juga menyebut terdapat keterlibatan dari Ketua Umum Golkar Setya Novanto bersama mantan Ketua Umum Partai Demokrat Anas Urbaningrum disebut mengatur jalannya proyek KTP-el. (MI/K2) iyar@lampungpost.co.id

n AFP/OMAR HAJ KADOUR

KRISIS ALEPPO. Warga dari desa-desa Suriah yang sebagian besar Syiah Kafraya dan Fuaa, yang dikepung oleh pejuang oposisi, menunggu di bus untuk mendapatkan izin dari para pemberontak untuk menyeberang ke daerah yang dikuasai pemerintah di Provinsi Aleppo, Selasa (20/12).

n ANTARA/RENO ESNIR

SIDANG BUNI YANI. Tersangka kasus dugaan pencemaran nama baik dan penghasutan dengan isu SARA, Buni Yani (kanan), didampingi penasihat hukum menjalani sidang praperadilan dengan agenda pembacaan putusan di PN Jakarta Selatan, Jakarta, Rabu (21/12). Dalam sidang tersebut Majelis Hakim menolak gugatan praperadilan yang diajukan Buni Yani dan memerintahkan untuk melanjutkan perkara. n BERITA TERKAIT. Hlm 8

Mafia Peradilan Masih Marak KASUS korupsi di peradi­ lan masih menjadi soro­ tan sepanjang 2016. Bila sebelumnya korupsi di pe­ ngadilan identik dengan penyalahgunaan kekua­ saan oleh hakim dalam memutus perkara, saat ini terungkap fakta baru bah­ wa pegawai administrasi pun ber­peluang melakukan praktik korup tersebut. Hal itu tampak dari kasus tangkap tangan Kasubdit Kasasi Perdata Direktorat Pranata dan Tata Laksana Perkara Perdata Mahkamah Agung (MA) Andri Tristianto Sutrisna. Pada 12 Februari lalu, ia ditangkap karena

suap dan gratifikasi pena­ nganan perkara terkait pe­ nundaan pengiriman salin­ an putusan kasasi kasus korupsi di Lombok Timur. Selain Andri, berdasarkan catatan Masyarakat Peman­ tau Peradilan Indonesia Fakultas Hukum Universi­ tas Indonesia (MAPPI FHUI) ada 13 pejabat peradilan yang diduga terlibat korupsi pada 2016. Kepala Divisi Peman­ tauan Peradilan Muham­ mad Rizaldi menyampai­ kan masih ditangkapnya pejabat peradilan saat ini, itu menggambarkan bahwa mafia peradilan

masih ada. “Semakin se­ rius permasalahannya, bukan makin membaik. Padahal, pembaruan per­ adilan yang dilakukan sudah ada sejak 2003, sampai sekarang masih ada pejabat peradilan di MA yang terlibat praktik perkara,” kata dia, seu­ sai acara Kaleidoskop Pe­ negakan Hukum Indone­ sia 2016, di Bakoel Koffie, Jakarta, Rabu (21/12). Ia pun mengapresiasi ki­ nerja Komisi Pemberan­ tasan Korupsi (KPK) yang membongkar adanya prak­ tik mafia peradilan. Namun, ia menyayangkan sikap KPK

tua yang menangis ketika melewati wilayah yang hancur, kemarin waktu setempat. Sementara yang lain mengambil gambar dengan ponsel mereka dan bergu­ mam “Kami mungkin tidak akan pernah lagi melihat kota ini dalam hidup kami”. Namun, tiba-tiba dengung­ an obrolan tersebut ter­henti ketika bus memasuki pos pemeriksaan militer Suriah. Dihantui rasa takut melewati tahapan pertama perjalanan mereka menuju pengasing­ an. Perjalanan sejauh 12 km yang menakutkan.

adanya indikasi praktik mafia peradilan di ling­ kungan peradilan. Ia pun mencontohkan dari hasil sidang Majelis Kehormatan Hakim (MKH) dengan kasus yang ditanganinya adalah kasus penyuapan dan per­ mainana perkara. “Berdasarkan data ku­ mulatif 2009 sampai tahun ini ada 50% kasus (yang ditangani MKH adalah) penanganan perkara dan suap. Tapi itu tidak di­ tindaklanjuti ke penegak hukum. Artinya, banyak sekali yang sudah teriden­ tifikasi melalui MKH,” kata dia. (MI/K2)

Saipul Tersangka Pemberi Suap Rp250 Juta KOMISI Pemberantasan Ko r u p s i m e n e g a s k a n Saipul Jamil (SJM) merupa­ kan pemberi suap kepada Panitera Pengadilan Negeri Jakarta Utara, Rohadi. Aki­ batnya, KPK menetapkan­ nya sebagai tersangka. “SJM ditingkatkan sta­ tusnya sebagai tersangka karena ikut serta mem­ beri karena pemberi tidak hanya satu orang, ada beberapa orang. KPK tentu juga melakukan pe­ nelusuran kepada pihak lain yang diduga terlibat dalam perkara ini,” kata Juru Bicara KPK Febri Diansyah di Gedung KPK, Jakarta, kemarin. Menurutnya, penetap­ an Saipul merupakan pengembangan dari kasus suap kepada Rohadi yang terungkap melalui operasi tangkap tangan (OTT). KPK akan terus mengung­ kap perkara ini seperti keterlibatan pihak lain di ranah pengadilan. Ia mengatakan KPK me­ netapkan tersangka baru, yakni SJM. Yang bersang­ kutan disangkakan Pasal

5 Ayat (1) huruf a atau huruf b atau Pasal 13 UU Nomor 31 Tahun 1999 tentang Tipikor sebagai diubah UU Nomor 20 Ta­ hun 2001 juncto Pasal 55 Ayat 1 ke-1 KUHP. “SJM tersangka kelima dalam kasus ini,” katanya.

KPK tentu juga melakukan penelusuran kepada pihak lain yang diduga terlibat dalam perkara ini. Kasus itu bermula ke­ tika KPK menangkap Ro­ hadi dalam OTT di depan Universitas 17 Agustus, Sunter, Jakarta Utara, pada 15 Juni 2016. Rohadi ditangkap usai menerima uang Rp250 juta dari Ber­ thanatalia Ruruk Kariman selaku pengacara terdak­ wa Saipul Jamil. Uang diduga untuk meng­ urangi hukuman Saipul terkait kasus percabulan

di bawah umur yang di­ lakukan dan hubungan sejenis. KPK kemudian juga menangkap kakak kan­ dung beserta pengacaranya Saipul, Samsul Hidayatullah dan Kasman Sangaji. Sehari sebelum OTT, Saipul baru saja dijatuhi vonis 3 tahun penjara oleh PN Jakut dalam perkara pencabulan. Vonis itu jauh lebih ringan dari tuntutan jaksa, yakni 7 tahun penjara dan denda Rp100 juta. Rohadi pun dijadikan tersangka penerima suap. Dia disangka melanggar Pasal 12 huruf a atau b atau Pasal 11 UU Nomor 31 Tahun 1999 tentang Tipikor sebagai diubah UU Nomor 20 Tahun 2001 juncto Pasal 55 Ayat (1) ke-1 KUHP. Berthanatalia, Kasman, dan Samsul yang jadi tersangka pemberi suap kena pasal berbeda. Ke­ tiganya dijerat Pasal 5 Ayat (1) huruf a atau b atau Pasal 13 UU Tipikor juncto Pasal 55 Ayat (1) ke-1 KUHP. (MI/K2)

Perjalanan Menakutkan dari Aleppo RIBUAN orang yang keba­ nyakan adalah perempuan dan anak-anak memenuhi bus-bus dengan barang apa pun yang bisa mereka bawa. Banyak dari mereka yang menangis sementara yang lainnya menggigil kedinginan. Wajah tirus, pakaian c o mpa n g-ca m ping te r­ tutup jelaga menjadi tampilan mereka setelah m e n g ­h a b i s k a n m a l a m meringkuk di depan api unggun saat menunggu bus evakuasi. “Insya Al­ lah, saya akan kembali ke Aleppo,” ujar seorang pria

yang masih belum ada ke­ jelasan penanganan kasus dari eks Sekretaris Mahka­ mah Agung Nurhadi dalam kasus dugaan korupsi pe­ nanganan perkara. “Padahal sudah ada penggeledahan, pencekalan, tapi belum ada penindakan lebih lanjut. Harapannya tahun depan ini lebih ditindaklanjuti lebih serius,” ujarnya. Menurutnya, MA terke­ san masih bersikap pasif untuk membongkar kasus mafia peradilan. Pasal­ nya, MA terkesan tidak mau berkompromi dengan aparat penegak hukum dalam menindaklanjuti

Setelah bertahun-tahun bertahan dalam perang dan lima bulan kepungan mili­ ter Suriah, cobaan terakhir mereka adalah melewati pos pemeriksaan. Tiga pos yang harus dilewati yang masing-masing terdapat bahaya yang mengancam. Pertama adalah pos pe­ meriksaan oleh militer Su­ riah, kemudian melewati pos petugas Rusia, dan tera­ khir melewati pasukan Iran dan Irak. Kelegaan segera menyam­ bar ketika militer Suriah melambaikan tangan meng­ izinkan bus mereka lewat.

Namun, ketegangan kem­ bali menggelayuti ketika tiba di pos kedua yang di­ jaga militer Rusia. Me­reka menghentikan bus, me­ narik keluar koper dan ransel untuk diperiksa. Sampai akhirnya bus tersebut tiba di pos terakhir yang disambut pasukan Iran dan Irak. Penump­ ang bus menunggu den­ gan napas tertahan sambil mengintip melalui jendela bus. Para tentara tersebut hanya mengeluarkan pon­ sel dan mengambil gambar bus lalu melambai mem­ beri izin bus lewat.

“Dari semua pos, peme­ riksaan pasukan Iran dan Irak adalah yang paling berbahaya,” ujar salah satu penumpang bus yang sebe­ lumnya berada di konvoi yang dipaksa kembali ka­ rena evakuasi dihentikan. “Tuhan melindungi kami dari pasukan Irak sehingga mereka tidak menarik kami turun dari bus dan memu­ kuli kami seperti yang mer­ eka lakukan terakhir kali,” kata deia. Namun, ribuan penduduk lainnya tidak seberuntung mereka yang berhasil keluar dari medan perang. (MI/K2)

n ANTARA/A NUGROSH

PRESIDEN RESMIKAN PLBN ENTIKONG. Presiden Joko Widodo, didampingi Menko PMK Puan Maharani (keempat kiri), Menteri Keuangan Sri Mulyani (ketiga kiri), Menteri PU Pera Basoeki Hadimoeljono (kedua kiri), dan Gubernur Kalbar Cornelis (kedua kanan), meninjau Pos Lintas Batas Negara (PLBN) Entikong usai peresmiannya di Kabupaten Sanggau, Kalbar, Rabu (21/12).

Tiongkok Kembalikan Drone AS, Suhu Kedua Negara Makin Panas TIONGKOK mengembalikan drone (pesawat tanpa awak) atau roket riset laut milik Amerika Serikat yang disita di Laut Tiongkok Selatan. Aksi itu sempat menaikkan hubungan AS-Tiongkok yang sedang panas. Pentagon mengatakan langkah Angkatan Laut Tion­ gkok itu menyalahi hukum laut internasional. “Insiden ini tidak konsisten dengan hukum internasional dan standar profesionalitas etika bernavigasi di laut,” ujar Sek­ retaris Pers Pentagon, Peter Cook, kemarin. “AS akan menandatangani fakta-fakta dengan Tiongkok lewat saluran diplomasi dan militer dan meminta otoritas Tiongkok untuk mematuhi kewajiban mereka di bawah hukum internasional serta menahan diri dari upaya menghambat kegiatan AS,” ujar dia. Kapal selam AL Tiongkok menahan drone sekitar 50 mil sebelah timur laut Subic Bay di Filipina. Pentagon menya­ takan drone dirancang untuk operasi rutin internasional di Laut Tiongkok Selatan sesuai hukum internasional.

Roket riset itu digunakan untuk mengumpulkan datadata, seperti suhu air, sa­ linitas, serta kejelasan laut dengan tujuan membantu navigasi kapal selam dan rentang sonar di air keruh. Menurut pernyataan sing­ kat Kementerian Pertahanan Tiongkok dalam situsnya, pengembalian drone berjalan lancar setelah konsultasi ra­ mah antara kedua pihak. Juru Bicara Kementerian Luar Negeri, Hua Chunying, men­ gungkapkan penanganan insiden menunjukkan kedua negara memiliki saluran ko­ munikasi yang lancar. Namun, dia juga mem­ peringatkan pelanggaran AS atas etika pengintaian jarak dekat di daerah pesisir Tiongkok. “Tiongkok sangat melawan ini dan meminta AS menghentikan aktivitas semacam itu dan saya per­ caya penyebab terjadinya insiden,” kata dia. Insiden memang mening­ katkan tensi berkelanjutan di Laut Tiongkok Selatan, ketika Beijing mengklaim semua jalur air dengan memperluas terumbu kecil ke pulau mili­ ter buatannya. (MI/K2)


RAGAM

KAmis, 22 Desember 2016

4.000 Polisi Amankan Libur Natal Guna memperlancar arus lalu lintas pada libur Natal dan Tahun Baru, kendaraan angkutan barang dilarang beroperasi pada 23—26 Desember 2016. DENI ZULNIYADI

S

EBANYAK 4.000 per­ sonel Polda Lampung akan dikerahkan untuk mengamankan peraya­ an Natal dan Tahun Baru 2017. Pengamanan dilakukan mulai 23 Desember 2016 hingga 1 Januari 2017. “Dalam Operasi (Lilin) ka­ li ini sekitar 4.000 per­so­nel di­kerahkan. Mereka akan berjaga di tempat ibadah seperti gereja, tempat wisata, dan tempat keramai­an lainnya. Kami menentukan cara bertindak pengamanan yang tepat seperti apa, termasuk keramaian pada malam Tahun Baru,” kata Kapolda Lampung Irjen Su­djarno, usai rapat koordinasi pelaksanaan Operasi Lilin di Mapolda Lampung, Rabu (21/12). Kapolda memastikan pe­ rayaan Natal dan Tahun Baru 2017 akan berjalan lancar. Menurutnya, ba­ nyak masuk­an yang harus ditindaklanjuti untuk menentukan pengamananpengamanan yang tepat dalam pelaksana­an Operasi Lilin. “Saya minta seluruh organisasi dilibatkan dalam pengamanan Natal dan Tahun Baru, seperti RAPI, Senkom, dan organi­s asi Pemuda Pancasila dan lainnya,” ujarnya. Di tempat yang sama, Danrem 043/Gatam Kolonel Kav Supriyatna menjelaskan pihaknya mengerahkan sebanyak 1.100 personel TNI Angkatan Darat dalam pengamanan Natal dan Tahun Baru 2017. “Masing-

masing Kodim satu SSK, ada batalion 143, tiga SSK siap digelarkan, jadi semuanya 11 SSK. Itu Angkatan Darat saja dan belum termasuk Marinir ada enam SSK. Satu SSK-nya 100 orang,” kata Supriyatna.

Nikola Kalinic

deni@lampungpost.co.id

BURAS

Dries Mertens

Lima Laga Terakhir Fiorentina

Lima Laga Terakhir Napoli

19 Des 2016 Seri A Lazio 3–1 Fiorentina

18 Des 2016 Seri A Napoli 5–3 Torino

15 Des 2016 Seri A Genoa 1–0 Fiorentina

11 Des 2016 Seri A Cagliari 0–5 Napoli

13 Des 2016 Seri A Fiorentina 2–1 Sassuolo

7 Des 2016 Seri A Benfica 1–2 Napoli

8 Des 2016 Liga Eropa Qarabag 1–2 Fiorentina

3 Des 2016 Seri A Napoli 3–0 Inter Milan

5 Des 2016 Seri A Fiorentina 2–1 Palermo

29 Nov 2016 Seri A Napoli 1–1 Sassuolo

Siaran langsung

beIN Sport 6, Jumat (23/12) Pukul 02.45 WIB

FIORENTINA

NAPOLI

REKOR PERTEMUAN 1 Mar 2016 18 Okt 2015 12 Apr 2015 10 Nov 2014 4 Mei 2014

Paulo Sousa

Seri A Seri A Seri A Seri A Coppa Italia

9-Kalinic 10-Bernarderschi

16-Tello

8-Vecino

6-Sanchez

13-Astori

Fiorentina 1–1 Napoli Napoli 2–1 Fiorentina Napoli 3–0 Fiorentina Fiorentina 0–1 Napoli Fiorentina 1–3 Napoli

Maurizo Sarri

7-Callejon

24-Insigne

14-Mertens

5-Allan

8-Jorginho

17-Hamsik

72-Ilicic

5-Badelj

40-Tomovic

4-De Maio

31-Ghoulam

21-Chiriches

12-Tatarusanu

33-Albiol

2-Hysaj

25-Reina

Ujian Berat La Viola untuk Bangkit DUA kekalahan beruntun men­j adi hasil buruk Fiorenti­na pada ajang Seri A. Giorna­ta ke-18 dengan menjamu Na­poli menjadi kesempatan tim berjuluk La Viola untuk bangkit. Hasil minor itu membuat pelatih Paulo Sousa berada dalam posisi kurang meng­ untungkan. Pria Portugal itu bakal berusaha untuk mengambil kemenangan dalam laga di Artemio Franchi, dini hari nanti. Keuntungan sebagai tuan rumah bakal dimaksimalkan untuk bisa meraup tiga poin. Tinggal bagaimana Sousa meracik strategi dan membangkitkan motivasi anak asuhnya untuk bisa bangkit dari keterpurukan. Paulo Sousa berharap ba­nyak pada kemampuan

Nikola Kalinic dalam membobol ga­wang lawan. Kepiawaian pria berpaspor Kroasia tersebut sangat dibutuhkan untuk meng­hindarkan dari hasil buruk. Namun, lini tengah pun mes­ti diperhatikan Sousa meng­ingat Napoli memiliki gelandang mumpuni dalam mengatur permainan. Pastinya, para gelandang tuan rumah harus bisa mematikan pergerakan pemain tamu, terutama Marek Hamsik, sebagai otak permainan Il Partenopei—julukan Napoli. Di sisi ini, kehadiran gelandang Milan Bedelj dan Matias Vecino sangat dibutuhkan untuk memperkuat lini vital. Selain memotong permainan lawan, kedua­nya diharapkan bisa menjadi jembatan bagi lini

pertahanan dan depan. Kewaspadaan menang la­ yak diapungkan kubu tuan rumah. Betapa tidak, penam­ pilan Napoli sedang berada dalam performa menanjak. Buktinya, pasukan Maurizio Sarri meraih empat kemenangan beruntun dan sekali imbang dalam lima pertan­ dingan terakhir yang mereka lakoni pada berbagai ajang. Modal positif itu menjadi tambahan motivasi Dries Mertens dan kolega untuk membawa pulang kemenang­ an. Apalagi tambahan tiga poin sangat penting untuk terus menjaga persaingan dengan dua tim peringkat di atasnya, Juventus dan AS Roma. Kini dengan 24 poin, Napoli tertinggal satu dari Roma dan 8 dari Juve. (O2) n Muharram Candra Lugina

PN Jaksel Tolak Praperadilan Buni Yani

n LAMPUNG POST/SETIAJI B PAMUNGKAS

BUAH BERFORMALIN. Petugas mengecek kadar formalin pada buah saat sidak Badan Ketahanan Pangan di Pasar Bambu Kuning, Bandar Lampung, Rabu (21/12). Sidak menemukan sejumlah buah yang mengandung formalin, yakni anggur peru jawa, buah naga, anggur hitam Australia, dan stroberi Selandia Baru.

Tim Temukan Buah Berformalin INSPEKSI mendadak (sidak) yang dilakukan tim gabungan ke bebe­ rapa pasar, Rabu (21/12), membuahkan hasil. Ditemukan sejumlah buah-buahan dan makanan yang mengandung formalin di beberapa tempat. Tim gabungan terdiri dari Badan Ketahanan Pangan Lampung, Dinas Kesehatan Lampung, Dinas Kelautan dan Perikanan Lampung, BPOM, dan Polda Lampung. Saat sidak di Toko Buah Futari di Pasar Bambu Kuning, tim gabungan menemukan beberapa jenis buah yang positif mengan­ dung formalin, di antaranya buah naga dan anggur peru jawa. Saat dikonfirmasi ihwal temuan itu, Feri, pemilik Toko Buah Futari, mengaku tidak mengetahui bila buah yang dijualnya mengandung formalin yang berbahaya bagi ke­

8

Fatwa MUI Haramkan Atribut Natal!

Dilarang Melintas Guna memperlancar arus lalu lintas menjelang dan setelah libur Natal dan Ta­h un Baru, Kementerian Perhubungan akan mengeluar­kan surat edaran (SE) tentang larangan peng­ operasian kendaraan angkutan barang mulai 23—26 Desember 2016. Plt Kepala Dinas Perhubungan Lampung Minto Raharjo mengatakan kendaraan angkutan barang yang dimaksud adalah kendaraan pengangkut bahan bangunan, truk tempelan, truk gandengan, truk kontainer, serta truk pengangkut barang yang memiliki sumbu lebih dari dua. “Suratnya memang belum keluar, tapi informasi­nya sudah masuk. Ini dila­kukan supaya arus lalu lintas dari dan menuju Pe­labuhan Bakauheni lancar,” kata Minto, melalui telepon, kemarin. Sementara untuk pela­rang­­ an truk pada malam sebelum dan sesudah perganti­a n tahun, Minto meng­aku be­ lum ada petunjuk teknisnya. Larangan itu berlaku pada jalan nasional (tol dan non­tol) serta jalur wisata di berbagai provinsi, termasuk Lampung. (MAN/K1)

LAMPUNG POST

sehatan. “Kami enggak tahu kare­ na kami terima dari importir di Jakarta. Tapi kami akan komplain kepada importir,” katanya seraya menegaskan akan lebih waspada. Kemudian di Pasar Koga, petugas juga menemukan nugget dan garam kasar yang tidak mencantumkan izin dari BPOM di kemasannya. Kemudian, sidak dilanjutkan ke salah satu supermarket, tim kembali menemukan beberapa jenis buah yang mengandung formalin, di antaranya anggur hitam Australia, stroberi Selandia Baru, dan buah naga. Ditemukan juga sejumlah produk olahan yang mencantumkan izin lama. “(Pengusaha) Kami ingatkan agar tidak main-main dalam hal (menjual) makanan, karena ini bisa membahayakan pelanggan bahkan meracuni, baik jangka

pendek maupun jangka panjang,” kata Kepala Badan Ketahanan Pangan Lampung Kusnardi, di sela-sela sidak menjelang Natal dan Tahun Baru, kemarin. Menanggapi hal itu, Hariyanto, manajer umum salah satu supermarket ternama, mengatakan pihaknya akan menindaklanjuti temuan tim gabungan dengan melakukan uji laboratorium hingga mendapatkan hasil yang jelas. Sebagai bentuk komitmen, pihaknya juga menegaskan setiap barang yang kedapatan mengan­ dung formalin akan ditarik dan pelanggan tidak diperbolehkan membeli. “Jika positif mengandung formalin atau barang lainnya, ke depan kami akan melakukan quality control, jangan sampai ada barang yang masuk dan membahayakan pembeli,” ujarnya. (AJI/U2)

PENGADILAN Negeri Jakarta Selatan menolak permohonan upaya praper­ adilan yang diajukan Buni Yani. Pene­ tapan tersangka kasus pencemaran nama baik dan penghasutan berbau SARA dianggap sah. “Menolak permohonan praperadil­ an pemohon untuk seluruhnya,” kata hakim tunggal PN Jaksel, Sutiyono, saat membacakan amar putusan di Jakarta, Rabu (21/12). Sidang yang berlangsung di ruang uta­ma PN Jaksel itu berlangsung satu jam sejak pukul 14.00. Hakim membacakan per­mohonan pihak Buni Yani dan pihak ter­mohon, yaitu penyidik Polda Metro Jaya. Hakim menilai upaya penyelidik­ an yang dilakukan penyidik terhadap Buni Yani juga dianggap telah sah. “Unsur pembuktian jelas terpenuhi.” Buni Yani merupakan pengunggah potongan video pidato Ahok ketika memberikan sambutan dengan mengutip Surah Al Maidah Ayat 51 di Kepulauan Seribu. Buni Yani juga mentranskrip omongan Ahok melalui video berdurasi setengah menit. Sutiyono mengungkapkan dalam transkrip itu ada kata yang dihilang­ kan Buni. Hal tersebut diduga menyebabkan pro-kontra di kalangan netizen. Buni lalu dilaporkan Komunitas Muda Ahok Djarot (Kotak Adja) ke Polda Metro Jaya. Ketua Kotak Adja, Muannas Alai­ did, berpendapat Buni memprovokasi masyarakat melalui unggahan ulang video pidato Basuki Tjahaja Purnama atau Ahok saat di Kepulauan Seribu. (MTVN/D2)

LIMA orang but Natal itu sem­ ang­gota organi­ pat mengejutkan sasi masyarakat Presiden Jokowi ( o r ­m a s ) L U I S dan Wapres Jusuf ditangkap tim Kalla. Jokowi megabungan Satuan manggil Kapolri Reskrim Polres Tito Karnavian Surakarta (Solo) dan memberi Selasa (20/12) arahan agar H. Bambang Eka Wijaya Polri selalu berpagi terkait aksi massa sweeping pegang pada hu(penyisiran) ormas terse- kum yang berlaku. Karena but terhadap atribut Natal hukum yang berlaku itulah di tempat hiburan malam yang menjadi landasan unRestoran Social Kitchen. tuk Polri bertindak tegas. Sedang Wapres Jusuf Kal­la Alasan sweeping itu melaksanakan Fatwa Ma- menegaskan fatwa MUI bujelis Ulama Indonesia (MUI) kan hukum positif Indonesia No. 56/2016 yang menyebut dan ormas tidak boleh berpemakaian atribut keaga­ tindak sewenang-wenang. maan nonmuslim adalah “Aturan MUI itu aturan haram bagi umat muslim. agama, selalu untuk diri Aksi yang dilakukan sendiri sehingga penegakan Ming­­gu malam tersebut hukumnya dosa dan neraka, diwarnai tindak perusakan bukan sweeping,” ujar Kalla. dan penganiayaan terhadap “Tidak bisa, ormas tidak beberapa pengunjung, hing- bisa melakukan penegakan ga ada yang harus dibawa hukum, itu fungsi polisi,” ke rumah sakit. Selanjutnya tambahnya mengenai aksi para tersangka dibawa ke ormas melakukan sweeping Polda Jawa Tengah. atau razia ke mal dan kafe Lima orang yang ditang- dengan dalih menegakkan kap itu, Ketua LUIS Edi Lu­ fatwa MUI tentang larangan kiyi, advokat LUIS Joko Su- mengenakan atribut Natal. tarto, Sekretaris LUIS Yusuf (Antara, 20/12) Suparno, pelatih Idhad LUIS Fatwa MUI No. 56/2016 Salman Alfarisi, dan Hu- tersebut dikeluarkan dengan mas LUIS Endro Sudarsono. latar belakang banyaknya Sejumlah barang bukti di­ keluhan umat muslim yang amankan, antara lain mobil dipaksa mengenakan atribut Avanza warna silver, rekam­ Natal saat bekerja di mal an CCTV, jaket yang dipakai dan restoran. Untuk meng­ saat aksi, dan lima telepon atasi itu, MUI mengeluarkan genggam milik tersangka. fatwa yang mengharamkan atribut ibadah nonmuslim (Kompas.com, 20/12) Aksi massa untuk sosiali­ dipakai oleh umat muslim. sasi fatwa MUI ke mal-mal Fatwa ini kemudian juga terjadi di Surabaya, digunakan ormas untuk bahkan Kapolres Bekasi dan melakukan sweeping at­ Kulonprogo membuat keten- ribut Natal di tempat tuan terkait fatwa tersebut umum, ada yang menguntuk menghindari tindak­ hardik pekerja padahal an yang menjurus SARA. mereka terpaksa mema­ Aksi massa penyisiran atri­ kainya. ***

Add on: facebook.com/buraslampost

Follow on: @buraslampost

SIAPA MENGAPA

Energi Positif BOLAK-BALIK Jakarta—Lampung menjadi rutinitas yang selalu dilakoni anggota Komisi IV DPR, Sudin. Dalam satu bulan, politikus PDI Perjuangan ini bisa dua hingga tiga kali datang ke Sai Bumi Ruwa Jurai. “Kemarin habis kunjungan kerja ke Metro dan Tambling. Sempat sehari kembali ke Jakarta dan esoknya datang lagi ke Lampung,” n DOK. LAMPUNG POST kata Sudin, Rabu (21/12). Ia mengaku setiap datang ke Lampung dan bersilaturahmi dengan para konstituennya, hal itu menjadi energi positif yang selalu memberikan kekuatan baginya dalam menjalankan tugas sebagai wakil rakyat. “De­ ngan bersilaturahmi saya jadi tahu persoalan mereka. Di situlah saya seperti mendapat energi positif untuk terus kuat berjuang bersama mereka,” ujar ayah dari Sherly, Marscia Andriani, dan Veronica Valencia, itu di Bandar Lampung. Penyuka makanan tradisional ketoprak ini dikenal sebagai anggota Dewan yang rajin menyambangi masyarakat. Dalam sehari, Sudin bahkan bisa tiga kali berpindah kabupaten/kota di Lampung untuk menemui konsitutennya. (YAR/R5)

WAT WAT GAWOH

Buang Hajat MEMBUANG kotoran di WC memang sudah kelaziman dalam aturan norma dan etika. Namun, masih ada juga orang-orang yang membuang kotoran di sungai yang akan mencemarkan air. Mulani nyani kakus, dang sehehaga ngamakko kebun khiya (Makanya membuat WC, jangan seenaknya mengotori kebun). Tapi kali ini di India, justru pesawat terbang yang mem­buang kotoran manusia di udara dan maskapai itu diancam denda. Maskapai itu ditetapkan denda oleh peng­ adilan sejumlah 50 ribu rupee atau sekitar Rp10 juta. Seperti tertulis di The Press Trust of India yang dikutip BBC, putusan itu dikeluarkan setelah petisi menuduh pesawat membuang kotoran di atas wilayah permukiman warga. Pemerintah pun kemudian bergerak. Nah layau kik lagi bebangik an pedom wat sai gugor di badan. Wat-wat gawoh (Kacau kalau masih enak-enak tidur ada yang jatuh ke badan. Ada-ada saja). (MTVN/R5)


BISNIS KORPORASI

Pengunjung Slanik Waterpark rata-rata di kisaran 500 pengunjung di weekday dan 2.000 saat weekend. RICKY MARLY

S

LANIK Waterpark yang terletak di Karanganyar, Kecamatan Jatiagung, Lampung Selatan, menghadirkan dua wahana baru, yaitu wahana bungee trampoline dan kids trampoline. Direktur Slanik Waterpark Nur Fita Sari mengatakan wahana ini memacu adrenalin, karena pengunjung bisa meloncat bebas di udara dengan aman tanpa takut terluka. Wahana bungee trampoline ini diperuntukkan untuk dewasa. Slanik Waterpark adalah taman bermain air terluas di Provinsi Lampung. Mengusung slogan The Largest Waterpark in Lampung, di akhir tahun ini Slanik Waterpark menjadi tempat favorit untuk dikunjungi. Ia menuturkan di akhir tahun ini pengunjung Slanik Waterpark rata-rata di kisaran 500 pengunjung di weekday dan 2.000 saat weekend. Angka tersebut belum termasuk dengan rombongan sekolah atau perusahaan yang mencapai jumlah kisaran 300—1.100 pengunjung setiap harinya. Dia menjelaskan wahana air yang tersedia di Slanik Waterpark yakni kolam

anak (Oktopus Kids Fun), kolam renang (Olympic Pool), kolam arus (Dragon River), dan Extreme Slide (Crazy Slide dan Fast 2 Furious). Slanik Waterpark juga menambah fasilitas baru yaitu panggung hiburan musik. “Di panggung hiburan musik Slanik Waterpark ini akan ada live music setiap hari minggu dan tanggal merah,” kata Fita kepada Lampung Post, Rabu (21/12). Menurut Fita, selain menjadi tempat favorit di akhir tahun, Slanik Waterpark juga memberikan banyak promosi untuk para pengunjungnya, seperti lucky draw (pembelian 5 tiket dapat 1 kupon) dan promosi Hari Ibu (setiap ibu yang menunjukan KTP dapat 1 kupon). Kedua promosi ini memberikan 1 kupon undian berhadiah langsung seperti kompor gas, blender, mixer, setrika, mug, kalender, bolpoin, dan masih banyak lagi. Selain promosi, Slanik Waterpark juga mengadakan event Hari Natal yaitu Merry Christmas Party yang akan dihibur dengan musik organ tunggal dan Santa Claus. (E2) ricky@lampungpost.co.id

KURS BELI

KURS JUAL

KURS BELI

9.601,64

8.551,10

10.968,63

9.768,97

9.161,00

8.161,00

KURS JUAL

KURS BELI

9.512,98

8.470,16

DOLLAR SINGAPURA (SGD)

DOLLAR NEW ZEALAND (NZD) KURS JUAL 7.236,27

Indeks VALUTA ASING

KURS JUAL

KURS BELI

KURS JUAL

KURS BELI

7.323,53

6.523,06

1.178,01

1.049,35

EURO (EUR)

KURS BELI 6.438,21

KURS JUAL 13.224,82

POUNDSTERLING INGGRIS (GBP) KURS JUAL 14.907,70

KURS BELI 11.775,51

YEN JEPANG (JPY) 100

KURS BELI 13.276,31

DOLLAR AMERIKA (USD)

KURS JUAL

KURS BELI

KURS JUAL

KURS BELI

KURS JUAL

KURS BELI

9.834,10

9.734,10

11.513,61

11.394,82

13.540,00

13.406,00

DOLLAR KANADA (CAD) KURS JUAL 10.131,70

DOLLAR SINGAPURA (SGD)

DOLLAR HONGKONG (HKD)

KURS BELI

KURS JUAL

KURS BELI

KURS JUAL

KURS BELI

10.028,43

9.377,38

9.279,44

1.743,92

1.726,44

DOLLAR NEW ZEALAND (NZD)

DOLLAR HONGKONG (HKD)

EURO (EUR)

POUNDSTERLING INGGRIS (GBP)

KURS JUAL

KURS BELI

KURS JUAL

KURS BELI

KURS JUAL

KURS BELI

9.399,47

9.302,42

14.100,56

13.955,65

16.754,40

16.583,22

YEN JEPANG (JPY) 100

DOLLAR AMERIKA (USD)

KURS BELI

KURS JUAL

KURS BELI

KURS JUAL

KURS BELI

9.601,64

8.551,10

10.968,63

9.768,97

9.161,00

8.161,00

KURS JUAL

KURS BELI

9.512,98

8.470,16

DOLLAR NEW ZEALAND (NZD) KURS JUAL 7.236,27

KURS BELI 6.438,21

DOLLAR SINGAPURA (SGD)

DOLLAR HONGKONG (HKD)

KURS JUAL

KURS BELI

KURS JUAL

KURS BELI

7.323,53

6.523,06

1.178,01

1.049,35

EURO (EUR) KURS JUAL 13.224,82

POUNDSTERLING INGGRIS (GBP) KURS BELI 11.775,51

KURS JUAL 14.907,70

KURS BELI 13.276,31

n LAMPUNG POST/ADI SUNARYO

LAYANI PEMBELI. Store Manager Canterpoint Theodhorus Eduard melayani pengunjung yang membeli sandal yang diberikan promosi spesial di Centerpoint, Mal Kartini, Bandar Lampung, Rabu (21/12).

Centerpoint Promosi Aneka Sepatu PUSAT perbelanjaan Centerpoint kembali menggelar promosi spesial untuk aneka produk shoes (sepatu dan sandal) untuk berbagai merek ternama hingga akhir Desember 2016. Store Manager Centerpoint, Theodhorus Eduard, Rabu (21/12), mengatakan pihaknya memberikan promosi paling spesial, seperti koleksi sandal kasual dari merek Yongki Komaladi dengan promosi beli 1 pasang gratis 1 pasang seharga Rp99 ribuan. Kemudian produk shoes lainnya, seperti merek Fladeo diskon 50% plus 30%. Selanjutnya, untuk merek Pakalolo dan Grado beli 1 gratis 1, serta Playboy dan Robelli diskon 50% plus 20%. Promosi ini

CPO Minyak kelapa Kakao Kopi arabika Kopi robusta Karet TSR 20 Jagung (kering) Olein Emas

LOKASI SENTRA Medan Bitung Makassar Medan Lampung Palembang Lampung Pangkalpinang Lampung

9

HARGA (Rp/Kg) 8.705 17.976 20.868 46.495 17.301 44.051 38.666 63.293 1.948

LOKASI SENTRA

HARGA (Rp/Kg)

Medan Bitung Makassar Medan Lampung Palembang Lampung Jakarta Jakarta

9.850 22.521 22.539 56.479 25.887 25.626 1.643 10.603 492.700/gr

per Rabu, 21 Desember 2016 n Bappebti-Kementerian Perdagangan www.bappebti.go.id

KURS JUAL

DOLLAR KANADA (CAD)

CPO Minyak Kelapa Kakao Kopi Arabika Kopi Robusta Karet TSR 20 Lada Hitam Lada Putih Jagung (kering)

KOMODITAS

per Rabu, 21 Desember 2016 n Sumber Bank Indonesia

DOLLAR AUSTRALIA (AUD)

LAMPUNG POST

KOMODITAS

Indeks KOMODITAS

KURS JUAL

DOLLAR KANADA (CAD)

DOLLAR AMERIKA (USD)

KURS BELI

DOLLAR AUSTRALIA (AUD)

Indeks VALUTA ASING

Dua Wahana Baru Slanik Waterpark

YEN JEPANG (JPY) 100

KURS JUAL

Indeks KOMODITAS

Indeks VALUTA ASING

DOLLAR AUSTRALIA (AUD)

berlaku setiap hari, sedangkan koleksi shoes dari Kickers yang diberikan diskon 20% untuk akhir pekan. “Untuk konsumen yang berbelanja minimal Rp1 juta produk apa pun, mendapatkan kesempatan menebus murah tas travel dengan harga mulai dari Rp89 ribuan,” kata Eduard. Eduard mengatakan berbagai koleksi busana juga diberikan diskon spesial, seperti busana wanita merek Calosa diskon 40%, serta Chic Girl dan Point One diskon 30%, berlaku untuk semua item setiap weekend. Kemudian merek Geela dan C2 diskon 30% semua item berlaku setiap hari. Sementara itu, untuk

busana pria, seperti Cardinal diskon 50%, Moc diskon 30%, dan Tirajeans diskon 70%, yang berlaku setiap hari. Lalu, merek Andre Laurent diskon 50% dan Crocodile formal diskon 30% plus 10% untuk semua item, berlaku pada weekend. Ia menambahkan busana anak-anak, seperti JSP baby & kids beli 1 diskon 30% dan atau beli 2 diskon 50% untuk semua item pada weekend. lalu, produk Crocodile Kid Apparel & Shoes diskon 50% untuk semua item pada weekend. (ADI/E2)

Regulasi Telekomunikasi Perlu Direvisi KOMODITAS

Indeks KOMODITAS

kamis, 22 desember 2016

CPO

LOKASI SENTRA Medan

HARGA (Rp/Kg) 8.705

PERKEMBANGAN dunia Minyak Kelapa Bitungrus segera me-review 17.976segala Kakao Makassar 20.868jika sutelekomunikasi saat ini kebijakan yang ada, Kopi Arabika Medan 46.495 sudah begitu pesat, tidak dah tidak sesuai segera direKopi Robusta Lampung 17.301 terkecuali di20Indonesia. visi, jika belum 44.051 ada segera Karet TSR Palembang Regulasi diterbitkan peraturannya. Lada yang Hitam mengatur Lampung 38.666 Lada Putih Pangkalpinang 63.293 mengenai industri telekoPastikan juga ada anggaran Jagung (kering) Lampung munikasi di Tanah Air pun untuk membeli 1.948 peralatan dinilai harus segera mung- yang akan dipakai untuk kin untuk diperbarui demi memonitor pelaksanaan bisnis telekomunikasi da­ kepentingan bersama. Pemerhati kebijakan pub- ring supaya dapat dilakukan lik, Agus Pambagio, menilai penegakan hukum demi industri telekomunikasi keselamatan dan keamanan itu adalah industri yang publik. “Pastikan penegak hukum dinamis, terutama yang berbasis aplikasi. “Industri siap menghadapi dunia ontelekomunikasi merupakan line saat ini. Gunakan sistem industri tepat guna dan di- online untuk mengurangi tunggu-tunggu publik, tetapi korupsi,” ujar dia. Sementara itu, Nonot Haraturannya keteteran,” ujar dia, saat acara diskusi yang sono, pengamat telekomudigelar Indonesia Techno­ nikasi, menuturkan struktur logy Forum, di Jakarta, Rabu information and commu(21/12). nication technology (ICT) Menurut dia, problem uta- di Indonesia itu dulunya ma di industri telekomunika- jantungnya di jaringan, saat si itu terutama disebabkan ini konfigurasinya berubah karena lambannya regulasi menjadi client server. “Konyang sesuai dengan perkem- figurasi ini implikasinya bangan teknologi seluler. sangat besar karena server “Saat ini yang harus segera ada di mana saja. Oleh sebab dilakukan adalah revisi UU itu, negara maju maunya No.36 Tahun 1999 tentang Indonesia tanpa tapal batas Telekomunikasi dan atau dan tidak mau bayar pajak, segera sahkan perubahan PP meski mereka memperoleh No.52 dan 53 Tahun 2000.” pendapatan di Indonesia,” Pemerintah, kata dia, ha- kata dia. (LUC/E2)


kamis, 22 desember 2016

bisnis korporasi

LAMPUNG POST

Masyarakat Antusias Tukar Uang Emisi Baru Antusiasme masyarakat sudah terlihat sejak uang rupiah emisi baru diumumkan Presiden Jokowi. ADI SUNARYO

S

ETELAH resmi diluncurkan Presiden Joko Widodo sebagai alat pembayaran yang sah pada 19 Desember 2016, masyarakat Lampung antusias menukar atau sekedar melihat wujud uang rupiah emisi baru. Irwan (35), warga Telukbetung, mengaku setelah mengetahui ada pecahan uang rupiah emisi terbaru, dia sengaja datang ke bank untuk menukarkan beberapa pecahan uang rupiah emisi terbaru. “Saya menukar uang karena ingin tahu bagaimana warna dan gambar uang rupiah terbaru seperti apa,” kata Irwan saat diwawancarai usai menukarkan uang di Bank Mandiri Kantor Cabang Bandar Lampung, Jalan Malahayati, No. 3, Telukbetung, Selasa (20/12). Branch Manager Bank Mandiri Kantor Cabang Bandar Lampung Rifnaldi mengatakan antusiasme masyarakat untuk menukarkan uang emisi terbaru terlihat sejak sudah diumumkan Presiden. Dia menjelaskan Bank Mandiri telah menyiapkan banyaknya pecahan uang emisi terbaru dengan jumlah yang terus ditambah secara bertahap. Bank Mandiri melayani penukaran uang baru pada Selasa dan Rabu. “Banyak masyarakat yang

antusias menukarkan uang, tetapi memang jumlahnya terbatas yang harus kami bagi ke 37 cabang Bank Mandiri di Lampung. Selain kepada nasabah yang menukar, nasabah yang datang untuk urusan menabung atau lainnya juga kami sosialisasikan bagaimana wujud uang emisi baru, agar para nasabah tahu

Dengan keterbatasan jumlah tersebut, kami akan mengatur pola pendistribusian ke masyarakat yang juga dilakukan bertahap. uang emisi baru sudah beredar menjadi alat pembayaran yang sah di masyarakat,” kata dia.

Jumlah Terbatas Hal yang sama dikatakan Penyelia Layanan Uang Tunai BNI Cabang Tanjungkarang, Bandar Lampung, Eti Dewi, yang mengatakan stok pecahan uang rupiah emisi terbaru terbatas, mulai dari pecahan Rp100 ribu hingga koin Rp100. “Setelah efektif, cabang BNI menukarkan pecahan uang emisi terbaru. Dari nasabah yang datang di antaranya sudah menanyakan untuk menukar uang atau

sekedar ingin melihat wujud baru uang pecahan emisi terbaru RI,” katanya. Sebelumnya, Kepala Kantor Perwakilan Wilayah Bank Indonesia (KPwBI) Provinsi Lampung Arief Hartawan mengakui untuk jumlah, ketersediaan pecahan uang baru bagi wilayah Lampung masih terbatas dengan setiap pecahannya sangat beragam dan dikirim bertahap dari Bank Indonesia Pusat. “Dengan keterbatasan jumlah tersebut, kami akan me­ ngatur pola pendistribusian ke masyarakat yang juga dilakukan bertahap. Sepanjutnya jumlah uang pecahan baru akan kami sediakan jumlahnya secara proporsional sebanding dengan jumlah yang dibutuhkan masyarakat. Pada tahap awal, yang penting masyarakat tahu dulu ada uang baru dan sah untuk alat pembayaran dan tidak menolaknya,” kata dia. Arif menjelaskan untuk akhir 2016 atau terhitung dua minggu menjelang peralihan tahun 2017, setiap bank di Lampung mendapatkan jumlah pecahan uang baru di setiap minggu sebanyak Rp137 jutaan. “Penukaran uang baru hanya dilayani bank, karena kami mencoba mengefektifkan peran perbankan. Dengan jumlah penukaran yang bisa ditukar masyarakat dengan jumlah terbatas,” kata dia. (R4) adi@lampungpost.co.id

Garuda-PT Pos Perluas Jaringan Kargo MASKAPAI penerbangan nasional PT Garuda Indonesia bekerja sama dengan PT Pos Indonesia sepakat terus memperluas jaringan layanan kargo kepada pengguna jasa kedua BUMN itu. Penandatanganan perjanjian kerja sama mereka di Gedung Pos Ibu Kota, Jakarta, Rabu (21/12), antara Direktur Kargo PT Garuda Indonesia Sigit Muhartono dan Direktur Surat dan Paket PT Pos Indonesia Agus F Handoyo disaksikan Direktur Utama PT Pos Indonesia Gilarsi W Setijono. Muhartono mengatakan kerja sama itu akan dilaksanakan bertahap, dimulai dari Makassar, Sulawesi Selatan, kedua perusahaan akan saling memanfaatkan saluran distribusi yang dimiliki, pengiriman kargo

PT Garuda Indonesia yang selama ini dilayani melalui pelabuhan ke pelabuhan. Lalu, dilanjutkan dengan saluran distribusi yang dimiliki PT Pos Indonesia untuk menjangkau seluruh daerah di Indonesia. Sebaliknya, lanjut dia, PT Pos Indonesia dapat memanfaatkan saluran distribusi yang dimiliki Garuda Indonesia untuk menjangkau seluruh destinasi domestik yang dimiliki PT Garuda Indonesia. Melalui kerja sama itu, Muhartono, pengguna jasa PT Garuda Indonesia dapat menikmati layanan pintu ke pintu pengiriman barang melalui kargo sehingga konsumen bisa menikmati layanan lebih variatif melalui 63 tujuan domestik PT Garuda Indonesia, khususnya pengiriman benda

berharga dan berbahaya. Sementara itu, Setijono mengatakan kerja sama itu akan dilaksanakan bertahap dimulai di regional X Sulawesi dan Maluku. Ia menjelaskan Kantor Pos Luwuk sudah mulai mengirim hasil laut melalui kargo PT Garuda Indonesia di Luwuk untuk tujuan Jakarta. Sementara Kantor Pos Makassar mengirimkan kiriman kargo berat melalui PT Garuda Indonesia di Makassar untuk tujuan kota-kota di Indonesia bagian timur. Menurut dia, konsep rural logistik, lanjutnya, bisa diwujudkan dengan penambahan akses transportasi yang terus dikembangkan Pos Indonesia yang saat ini memiliki 4.569 cabang di seluruh Indonesia. (ANT/R4)

10

DJP Imbau Wajib Pajak Ikut Tax Amnesty

n LAMPUNG POST/M UMARUDINSYAH MOKOAGOW

SOSIALISASI UANG BARU. Kepala Tim Operasional Sistem Pembayaran dan Pengelolaan Uang Rupiah Bank Indonesia (BI) Pewakilan Lampung Indrajaya (kiri), didampingi Kepala Tim Advisory Ekonomi dan Keuangan BI Perwakilan Lampung Indrayana Judana, memberikan keterangan pers dan menyosialisasikan uang rupiah baru di Kantor BI Perwakilan Lampung, Rabu (21/12).

LSP Raflesia Sertifikasi 1.200 Karyawan Hotel-Restoran SEJUMLAH 1.200 karyawan hotel dan restoran di Provinsi Lampung telah mengikuti sertifikasi kompetensi yang digelar Lembaga Sertifikasi Profesi (LSP) Rafflesia sebagai kepanjangan tangan dari Badan Nasional Sertifikasi Profesi (BNSP), yang beralamat di Jalan Sudirman No. 29 Rawa­ laut, Enggal, kompleks Dinas Pariwisata dan Ekonomi Kreatif Provinsi Lampung. Manajer Sertifikasi LSP Rafflesia Rafizon Chaniago melalui keterangan tertulis, Selasa (20/12), menguraikan setelah resmi keluar lisensi LSP Rafflesia pada beberapa waktu lalu, pihaknya langsung melakukan sertifikasi bagi karyawan dan karyawati hotel dan restoran di Provinsi Lampung. Sertifikasi tahap pertama diikuti 976 orang dari beberapa kabupaten/kota yaitu Bandar Lampung, Metro, Tulangbawang, Pesisir Barat, dan Lampung Selatan. “Selain Provinsi Lampung, kami juga telah menyertifikasi karyawan dan karyawati di Palembang, Sumatera Selatan, yang bekerja sama dengan BPD PHRI Palembang sebanyak 224 orang yang meliputi hotel berbintang dan nonbintang di wilayah Palembang,” ujar Rafizon.

Dia menjelaskan jumlah total yang telah disertifikasi oleh LSP Pariwisata Rafflesia sebanyak 1.200 orang dan yang dinyatakan berkompeten 1.014 orang, sisanya dinyatakan belum kompeten. Untuk wilayah Lampung, berdasarkan data yang tersedia pada BPD PHRI Lampung, jumlah karyawan sebanyak 2.372 orang dan yang telah mendapatkan sertifikat kompetensi yang masih berlaku sebelum 2016 sampai akhir 2016 ini berjumlah 1.136 karyawan. “Jadi, persentase terhadap kompetensi bidang perhotelan di Provinsi Lampung sebesar 52%,” ujarnya. Target LSP Raflesia hingga akhir 2016 ini, lanjut Rafizon, awalnya hanya me­ nyertifikasi 500 karyawan. Namun, karena dukungan dari BNSP dan Kementerian Pariwisata, dalam waktu lima bulan LSP Rafflesia dapat menyertifikasi 1.200 karyawan hotel dan restoran. “Di 2017 target kami sebanyak 4.000 karyawan hotel dan restoran dapat disertifikasi baik di Lampung, Palembang, Bengkulu, Jambi, Padang, Serang/Banten, bahkan Kalimantan. Hal tersebut untuk mendukung program pemerintah dalam menyonsong MEA,” kata dia. (ADI/R4)

DIREKTORAT Jenderal Pajak (DJP) Kementerian Keuangan mengirimkan surat elektronik (e-mail) sebagai upaya imbauan kepada 204.125 wajib pajak (WP), yang belum melapor kewajiban perpajakan dengan benar, untuk mengikuti program amnesti pajak. “Sebanyak 204 ribu wajib pajak yang mempunyai SPT (surat pemberitahuan) tahunan pajak penghasilan telah menerima imbauan tersebut,” kata Direktur Jenderal Pajak Ken Dwijugiasteadi dalam jumpa pers di Jakarta, Rabu (21/12). Ken mengatakan pengiriman surat elektronik ini dilakukan agar WP yang masih alpa untuk mengikuti amnesti pajak, padahal banyak harta maupun aset yang belum dilaporkan, agar memanfaatkan kesempatan pengampun­ an hingga Maret 2017. Melalui data DJP, sejumlah 204.125 WP tersebut baru melaporkanhartasebanyak212.270 item. Padahal, berdasarkan data pihak ketiga, ratusan ribu WP itu memiliki 2.007.390 item harta atau 10 kali lipat harta yang dilaporkan dalam SPT. “Dengan demikian, terdapat selisih data yang sangat besar yang berpotensi untuk dilaporkan melalui program amnesti pajak untuk menyelesaikan kewajiban perpajakan masa lalu,” ujar Ken. Ken memastikan data dari pihak ketiga yang diperoleh oleh DJP tersebut berupa data terkait kepemilikan tanah, bangunan atau rumah, saham di perusahaan terbuka, kapal maupun kendaraan dan usaha lainnya dari lembaga terkait, tidak termasuk data dari pihak perbankan. (ANT/R4)

600 Anak Ikuti Khitanan Massal Pelindo KANTOR PT Pelabuhan Indonesia II (Persero) Cabang Panjang kembali menggelar agenda tahunannya, khitanan massal, Rabu (21/12). Sebanyak 600 anak terdaftar sebagai peserta khitanan bertema Dengan khitanan massal, kita wujudkan kepedulian kepada masyarakat untuk meningkatkan iman dan takwa. Kegiatan yang rutin digelar Pelindo II bekerja sama dengan Pusat Pembinaan Dakwah Islam (PPDI) Cabang Pelabuhan Panjang sejak 2005 itu dihadiri

Wakil Wali Kota Bandar Lampung Yusuf Kohar, danlanal Lampung, camat dan lurah Panjang, serta mitra bisnis Pelindo. Ketua PPDI Cabang Pelabuhan Panjang Sarona mengatakan khitanan massal yang diselenggarakan tahun ini diikuti lebih banyak peserta dibandingkan tahun lalu, yakni 480 anak. “ Agenda khitanan massal ini sudah digelar rutin sejak 2005 lalu. Dan, setiap tahunnya, kami menargetkan akan terus menambah jumlah peserta,” ujarnya. Menurutnya, khitanan massal ini selain tidak dipungut biaya, peserta khitanan juga mendapat bingkisan berupa baju koko, sarung, peci, serta tali kasih sebesar Rp100 ribu kepada setiap anak. “Para peserta khitanan berasal dari anak warga lingkungan sekitar Pelabu-

n LAMPUNG POST/ADI SUNARYO

KHITANAN MASSAL. Wakil Wali Kota Bandar Lampung Yusuf Kohar (seragam putih), didampingi General Manager PT Pelindo II (Persero) Cabang Panjang Agus Hendrianto, berfoto bersama peserta sunatan sebelum proses khitanan massal di Kantor Pelindo II, Bandar Lampung, Rabu (21/12). han Panjang dan beberapa wilayah di Kota Bandar Lampung, khususnya untuk masyarakat yang tidak mampu,” kata Sarona di sela acara, kemarin. Dia menjelaskan proses khitanan anak-anak tersebut ditangani tenaga medis profesional dari Klinik Ke­ sehatan Pratama Kosasih, Bandar Lampung, dengan dilayani 40 tenaga medis.

Sementara itu, General Manager PT Pelindo II (Persero) Cabang Panjang Agus Hendrianto mengatakan kegiatan khitanan massal ini merupakan wujud nyata kepedulian sosial perusahaan kepada masyarakat sekitar Pelabuhan Panjang dan diharapkan dapat memberikan manfaat yang baik bagi anak-anak yang dikhitan. (ADI/R4)


kamis, 22 desember 2016

EKONOMI

LAMPUNG POST

11


OPINI

kamis, 22 desember 2016

LAMPUNG POST

12

22 Desember Sudjarwo Guru Besar dan Direktur Pascasarjana Unila

P

ADA saat merenungkan peristiwa 2 Desember yang digagas banyak orang, pemikiran keluar dari pakem muncul dengan sebersit pertanyaan; jangan-jangan orang abai dengan 22 Desember. Tanggal itu dikenang sebagai Hari Ibu, anak-anak muda sekarang yang gemar bahasa asing mengganti label dengan Mother Day. Bahkan, ada di antara mereka membuat kue penghormatan buat ibu mereka. Hal serupa itu sah-sah saja untuk zaman yang sudah berubah ini. Pada hari itu mengingatkan kembali sosok seorang ibu yang menunggui anak-anaknya belajar, di bawah temaram lampu minyak (Jawa: ublik), beliau memainkan kawat kait benang untuk merajut, menjadikan taplak meja, atau apa pun lainnya. Sesekali beliau bersenandung lagu lawas, yang tidak tahu siapa penulisnya lagu itu sampai sekarang. Sesekali juga beliau bertanya kepada anakanaknya apa yang bisa beliau bantu. Wajah ikhlas walau lelah tampak menggurat di wajahnya; seakan beliau membimbing kami untuk menggapai cita-cita masa depan, walau pada saat itu kami belum tahu apa masa depan itu, kami hanya ingin menyenangkan ibu bahwa kami menurut perintahnya. Ibu sangat paham kapan kami lelah dan harus tidur dan kapan waktunya kami mendengarkan dongengan saat menjelang tidur. Pertanyaan tersisa, masih adakah suasana itu pada keluarga Indonesia sekarang. Jawabannya, rasanya sudah menjadi barang langka. Semua atas nama kemajuan dan modernisasi, sudah berubah 360 derajat. Sekarang sudah menjadi pandangan umum, keluarga yang terdiri dari ayah, ibu, anak berada pada satu tempat yang sama tetapi pada ruang yang berbeda. Secara lahiriah mereka berada di tempat yang sama, padahal mereka tidak terhubung satu sama lain. Mereka tereliminasi secara masif melalui media sosial dengan ruang lain bersama orang lain. Dengan kata lain mereka berada pada tempat yang sama tetapi tidak pada ruang yang sama. Revolusi media sosial (remedsos) ini sekarang begitu masif melanda individu Indonesia, bahkan ada petinggi Indonesia yang menyatakan rata-rata orang Indonesia berada pada durasi 13 jam per hari berada di medsos. Jadi, tidak mustahil untuk mengumpulkan 10 juta orang di Monas tidak perlu menggunakan undangan fisik, cukup undangan senyap melalui medsos hal itu bisa terwujud da-

lam tempo yang singkat. Tidak perlu harus menggunakan Helikopter buat menyebar undangan. Demikian juga mencari dana untuk suatu kegiatan tidak harus membawa proposal dari pintu ke pintu, cukup mem-posting-nya di laman gaget, semua akan terkumpul. Ada yang menggantung sebagai residu sosial dari revolusi medsos, yaitu pekerjaan ibu makin berat dari sebelumnya. Ibu harus mampu membaca gerak anak di rumah bukan hanya dengan pancaindra saja, akan tetapi juga melalui mata batin. Karena mereka berinteraksi dengan teman melalui media, tidak jarang efek emosi dari media akan memengaruhi, dan jika terabaikan bisa berakibat fatal. Oleh sebab itu, ibu harus melek teknologi agar keluarganya terhindar dari dampak negatif keberadaan teknologi. Menjadi ibu masa kini ternyata bukan sesuatu yang mudah, di samping harus memiliki kemampuan lebih bidang manajemen keuangan, karena tingginya biaya ekonomi, juga harus memiliki kemampuan menguasai teknologi komunikasi. Banyak sekali ibu mengalami gagal paham akan persoalan anak-anaknya; karena rendahnya kemampuan penguasan teknologi informasi. Ibu masa kini dihadapkan pada pilihan-pilihan sulit yang tidak jarang harus mengorbankan tenaga dan pikirannya di luar kewajaran. Bahkan, harus bekerja ekstrakeras, karena menjadi polisi sekaligus penasihat buat anak-anaknya. Pekerjaan rumah yang tadinya hanya sekitar dapur, kasur, dan sumur; sekarang ditambah dengan tutur, sembur, dan uwur. Tutur adalah nasihat yang harus diberikan kepada seluruh isi rumah, terutama pada anak-anaknya. Tutur lebih pada ucapan bijak yang disampaikan ibu kepada anak-anaknya. Tutur yang lebih dikenal dengan pitutur adalah nasihat-nasihat mulia yang disampaikan ibu pada anak-anaknya. Nasihat ini lebih menekankan pada tata laku moralitas bagi

yang mendengarkannya. Namun, ada prasyarat yang harus dimiliki yaitu si pemberi nasihat, dalam hal ini ibu, harus mampu menunjukkan perilaku mulia seperti tuntutannya. Tanpa itu, Tutur yang diberikan akan kehilangan kewibawaannya. Jika itu dilakukan berlebihan, kesan cerewet yang muncul, bahkan anak-anak sekarang akan memberi label lebay. Sembur adalah nasihat yang bernada keras, namun bukan bermakna marah. Ibu harus mampu melakukan ini kepada para putra-putrinya di rumah. Nasihat yang keras diperlukan untuk membangun semangat, sehingga para putra-putrinya tidak berjiwa lemah. Sembur bukan berarti harus bawel, atau juga harus dengan nada tinggi. Sembur adalah cara ibu memompakan semangat pada putra-putrinya agar tidak menyimpang dari pakem laku yang sudah ditetapkan. Sembur lebih bernuansa menegakkan disiplin pada putra-putrinya, n SUGENG RIYADI sehingga mereka kelak menjadi orang-orang yang tangguh dalam menghadapi tantangan hidup. Uwur adalah memberikan semacam bantuan finansial seadanya kepada para putra- putri. Finansial di sini bukan hanya berupa keuangan semata, akan tetapi lebih pada hal-hal yang bersifat bantuan material. Ibu harus siap menjadi Juru Selamat bagi putra-putrinya dalam arti luas. Tampak di sini semakin nyata bahwa untuk menjadi ibu pada era yang akan datang tidak cukup hanya pandai, tetapi dituntut cerdas. Tuntutan ini sejalan dengan sudah tidak adanya dinding di antara rumah-rumah. Semua sudah tembus dengan gelombang informasi melalui media sosial, yang menyerbu secara masif ke semua penjuru. Revolusi medsos ini jika tidak dimanfaatkan dengan bijak oleh para Ibu sebagai orang yang ditakdirkan untuk mendampingi putra-putrinya, maka akan terjadi goncangan sosial yang dahsyat melanda keluarga.

Anak-anak di usia dini sampai remaja mengidolakan ibunya. Posisi ibu sebagai posisi sentral yang mereka anggap dapat menyelesaikan apa pun persoalan mereka. Kondisi seperti ini banyak keluarga baru yang mengambil keputusan ibu tidak harus ikut mencari nafkah, cukup mengurus anak-anak di rumah. Bahkan, dari hasil penelitian homeschooling (sekolah rumahan) ternyata 99 persen mentornya adalah ibu mereka sendiri. Hal ini menunjukkan bahwa ibu menjadi kata penentu bagi masa depan anak-anakknya. Namun, ada sisi lain yang juga kita harus perhatikan, ternyata jumlah terbesar penghuni panti wreda adalah perempuan. Rata-rata mereka adalah omaoma yang sudah hidup sendiri atau tidak memiliki keluarga. Pada Hari Ibu ini mereka juga berhak mendapatkan perhatian kita semua, karena mereka juga adalah bahagian dari Hari Besar itu. Tidak jarang di antara mereka waktu mudanya berjasa, akan tetapi karena faktor tertentu sehingga mereka berada di Panti Werda. Banyak jasa mereka seiring perjalanan waktu, menjadi terlupakan. Saatnyalah kita pada momentum hari bersejarah ini untuk mengingat mereka. Kata “ibu” sendiri semua kita telah memopulerkannya dengan memberikan kata depan kata “ibu” pada beberapa daerah, benda, dan lainnya untuk memberikan labeling penghormatan yang lebih. Kata “bapak” tidak pernah dapat menyamai kata lebih dari ibu. Hal ini menunjukkan secara transendental ibu memiliki kelebihan. Kelebihan kodrati ini menjadikan semacam kekuatan dahsyat yang hanya dimiliki oleh ibu. Menghormati Hari Ibu tidaklah cukup dengan membebaskannya hari itu dari semua pekerjaan rutinitas yang melekat pada Ibu, atau memberinya hadian istimewa dengan mengajak makan bersama, atau mengajaknya bertamasya; akan tetapi bagaimana memberikan apresiasi kepada ibu untuk mendapatkan hak-hak dasarnya sebagai manusia. Menempatkan Ibu pada kedudukan yang bermartabat sebagai sumber kehidupan keluarga. Hal ini sangat jarang dilakukan karena semua kita cenderung terjebak kepada rutinitas, tidak dapat berpikir keluar dari pakem yang ada. Hari ibu hanya dihiasi dengan sekedar formalitas, selesai pada berkain kebaya, kunjungan ke panti, makan-makan; semua selesai dan kembali keutinitas. Apakah hanya itu untuk ibu? n

Mitigasi Bencana Gempa Bumi di Indonesia Gayatri Indah Marliyani Dosen dan Peneliti Bidang Tektonik Aktif Departemen Teknik Geologi,Fakultas Teknik, Universitas Gadjah Mada

K

ESADARAN masyarakat Indonesia bahwa kita tinggal di daerah rawan gempa bumi meningkat secara signifikan sejak terjadinya gempa dan tsunami di Aceh pada 2004. Belum hilang dari ingatan, kejadian gempa dan tsunami Aceh ini kemudian disusul gempa Yogyakarta pada 2006. Kedua gempa besar yang menelan banyak korban jiwa ini memicu disahkannya UU No. 24/2007 tentang Penanggulangan Bencana dan dibentuknya Badan Nasional Penanggulangan Bencana (BNPB). Sejak saat itu gempa-gempa besar telah terjadi, di antaranya gempa dan tsunami Pangandaran pada 2009, gempa Padang pada 2009, dan yang terakhir gempa Pidie Jaya pada 2016. Kejadian gempa-gempa dengan korban jiwa yang cukup besar ini menjadi studi kasus untuk menguji keefektifan badan struktural pemerintah dalam penanggulangan bencana, terutama saat terjadinya gempa. Meski demikian, pembentukan badan struktural pemerintah ini tidak diimbangi dukungan yang memadai dalam penelitian tentang gempa bumi sebagai bagian penting dalam upaya mitigasi. Penelitian tentang gempa bumi meliputi bidang studi yang luas mulai dari bidang hulu yang meliputi penelitian tentang karakterisasi sumber gempa

PARTISIPASI OPINI

yang berada di wilayah batas lempeng yang saling bertumbukan menyebabkan terbentuknya zona-zona deformasi yang berkaitan erat dengan gempa bumi. Secara umum wilayah deformasi ini dibagi

Produk akhir dari penelitian gempa bumi yang bisa dimanfaatkan pelaku kebijakan ialah peta potensi kegempaan yang sering disebut sebagai seismic hazard map. menjadi dua, zona di batas tumbukan lempeng dan zona deformasi di darat yang dekat dengan permukaan. Pada prinsipnya gempa terjadi karena pergerakan bidang sesar yang terjadi secara tiba-tiba. Berdasarkan pergerakannya, sesar pada umumnya bisa dibagi menjadi tiga jenis: sesar naik, sesar geser, dan sesar turun. Selain ketiga jenis sesar utama tersebut, sesar dengan kombinasi pergerakan vertikal dan horizontal yang disebut sebagai sesar oblique juga banyak ditemui. Gempa yang terjadi di zona batas tumbukan lempeng yang berada di daerah

lepas pantai umumnya berasosiasi dengan sesar-sesar dengan tipe pergerakan naik, gempa yang menyebabkan tsunami ialah gempa-gempa besar yang terjadi di wilayah ini. Tekanan yang berasal dari dorongan lempeng yang saling bertumbukan tidak semuanya terakomodasi oleh sesar-sesar yang berada di zona batas tumbukan lempeng sehingga selain menghasilkan deformasi di wilayah tumbukan juga mengakibatkan zona deformasi di daerah darat yang jauh dari batas tumbukan lempeng. Sesar-sesar yang terbentuk di darat bisa bermacam-macam tipe pergerakannya. Salah satu ciri khas dari gempa yang terjadi di sesar-sesar darat ini ialah kedalamannya yang dangkal. Dengan demikian, karena dangkal dan lokasinya yang dekat dengan permukiman, gempa yang dihasilkan walaupun rata-rata magnitudonya lebih kecil bersifat lebih merusak.

Upaya Pencegahan Upaya pemerintah dalam penanggulangan saat terjadi bencana sudah cukup baik, tetapi yang perlu ditingkatkan ialah upaya pencegahan (preventive measure) sebelum terjadi bencana. Upaya pencegahan ini bisa diaplikasikan dalam penanganan berbagai tipe bencana tidak hanya gempa bumi.

Bagian paling penting dari upaya pencegahan ialah pengenalan sumber bencana, dalam hal gempa bumi ialah pengenalan sumber gempa yaitu sesar aktif. Produk akhir dari penelitian gempa bumi yang bisa dimanfaatkan pelaku kebijakan ialah peta potensi kegempaan yang sering disebut sebagai seismic hazard map. Tugas utama Pusgen selain mengompilasi data-data sumber gempa yang sudah ada dari peneliti-peneliti terdahulu, juga menginisiasi penelitian-penelitian sumber gempa baru. Penelitian tentang sumber gempa yang kemudian digunakan sebagai input dalam penyusunan peta potensi gempa bumi nasional ini kemudian diaplikasikan pemangku kebijakan untuk diadaptasi ke dalam penyusunan standar nasional Indonesia (SNI) tentang tata cara perencanaan ketahanan gempa untuk struktur bangunan gedung dan nongedung. Selain itu, untuk menegakkan peraturan standar tingkat nasional tentang tata cara ketahanan gempa ini juga perlu dibentuk landasan hukum sehingga jika terjadi pelanggaran atas peraturan yang menyebabkan korban jiwa, pelaku pelanggaran bisa diproses secara hukum. Harapannya, dengan adanya penegakan peraturan ini, dampak akibat gempa yang disebabkan karena kelalaian bisa diminimalkan. n

Lampung Post menerima opini orisinal dan tidak dikirim ke media lain, tak lebih dari 6.000 karakter. Kirim via e-mail ke opini@lampungpost.co.id dengan mencantumkan nomor kontak dan rekening bank. Kami mengutamakan tulisan yang mengkaji fenomena aktual di lingkungan masyarakat Lampung. Setiap artikel/tulisan, foto atau materi apa pun yang telah dimuat di Lampung Post dapat dipublikasikan atau dialihwujudkan kembali dalam format digital dan atau nondigital tetap merupakan bagian dari harian ini.

Direktur: Usman Kansong. Pemimpin Redaksi/Penanggung Jawab: Iskandar Zulkarnain. Pemimpin Perusahaan: Prianto A. Suryono. Dewan Redaksi Media Group: Bambang Eka Wijaya, Djadjat Sudradjat, Elman Saragih, Gaudensius Suhardi, Laurens Tato, Lestari Moerdijat, Najwa Shihab, Putra Nababan, Rahni Lowhur Schad, Saur Hutabarat, Suryopratomo, Usman Kansong. Kepala Divisi Pemberitaan: D. Widodo. Kepala Divisi Content Enrichment: Iskak Susanto. Kepala Divisi Percetakan: Kresna Murti. Asisten Kepala Divisi: Nova Lidarni, Musta’an Basran, Sri Agustina. Sekretariat Redaksi: Nani Hasnia.

hingga hilir yang meliputi penelitian tentang penguatan konstruksi tahan gempa. Dalam upaya mitigasi bencana gempa bumi, pengenalan sumber gempa sangat penting dan pertama kali harus dilakukan sebagai upaya pencegahan atas dampak yang ditimbulkan. Dengan mengenali sumber gempa, upaya-upaya preventif (pencegahan) bisa dilakukan sehingga dampak kerusakan akibat gempa bumi di daerah tersebut bisa diminimalkan. Contoh upaya pencegahan yang bisa dilakukan antara lain melakukan peninjauan kembali terhadap konstruksi bangunan-bangunan yang sudah ada di daerah dekat dengan sumber gempa dan melakukan upaya perbaikan struktur bangunan jika diperlukan. Selain itu, dengan dikenalinya sumber gempa bumi di suatu daerah dan parameternya, termasuk di antaranya maksimum magnitudo gempa yang dihasilkan, bisa dijadikan pertimbangan dan acuan dalam penyusunan peraturan daerah tentang bangunan tahan gempa. Oleh karena itu, pengetahuan tentang sumber gempa bumi yang meliputi lokasi, sejarah kegempaan, perkiraan magnitudo gempa terbesar, dan kecepatan bergeraknya sangat penting untuk diketahui. Tatanan tektonik di wilayah Indonesia

Redaktur: Abdul Gofur, Iyar Jarkasih, Muharram Candra Lugina, Padli Ramdan, Rinda Mulyani, Vera Aglisa, Wiwik Hastuti.

Desain Grafis/Foto Redaktur: Hendrivan Gumala, Asisten Redaktur: Sugeng Riyadi, Nurul Fahmi, Ridwansyah.

Biro Wilayah Selatan (Lampung Selatan): Herwansyah (Kabiro), Aan Kridolaksono, Juwantoro.

Asisten Redaktur: Aris Susanto, Delima Natalia Napitupulu, Dian Wahyu Kusuma, Eka Setiawan, Fathul Mu’in, Ricky P. Marly, Susilowati, Wandi Barboy.

Biro Wilayah Utara (Lampung Utara, Way Kanan, Lampung Barat): Mat Saleh (Kabiro), Aripsah (Asisten Kabiro), Eliyah, Hari Supriyono, Yudhi Hardiyanto, Candra Putra Wijaya, Yon Fisoma, Fajar Nafitra.

Senior Account Manager Jakarta: Pinta R Damanik.

Biro Wilayah Tengah (Lampung Tengah, Metro, Lampung Timur): Chairuddin (Kabiro), M. Wahyuning Pamungkas (Asisten Kabiro), Agus Chandra, Agus Susanto, Andika Suhendra, Djoni Hartawan Jaya, Ikhwanuddin, Suprayogi, Musannif Effendi Y.

Manager Sirkulasi: Indra Sutaryoto.

Liputan Bandar Lampung: Adi Sunaryo, Deni Zulniyadi, Febi Herumanika, Firman Luqmanul Hakim, Ikhsan Dwi Satrio, M Umarudinsyah Mokoagow, Nur Jannah, Setiaji Bintang Pamungkas, Umar Wira Hadi Kusuma, Zainuddin, . Liputan Jakarta: Hesma Eryani, Luchito Sangsoko. Radio SAI-LAMPOST.CO. : Isnovan Djamaludin (Redaktur), Asrul Septian Malik. Publishing (Tabloid, Majalah, Buku): Rahmat Hidayat, Djadi Satmiko. Content Enrichment Bahasa: Wiji Sukamto (Asisten Redaktur), Chairil, Kurniawan, Aldianta.

Biro Wilayah Timur (Tulangbawang, Mesuji, Tulangbawang Barat): Juan Santoso Situmeang (Kabiro), Merwan (Asisten Kabiro), Rian Pranata. Biro Wilayah Barat (Tanggamus, Pringsewu, Pesawaran): Widodo (Kabiro), Abu Umarali, Sudiono, Ahmad Amri.

Senior Account Manager Lampung: Syarifudin. Account Manager Lampung: Edy Haryanto. Account Manager Iklan Biro: Siti Fatimah. Manager Keuangan & Akunting: Handoko. Alamat Redaksi dan Pemasaran: Jl. Soekarno Hatta No.108, Rajabasa, Bandar Lampung, Telp: (0721) 783693 (hunting), 773888 (redaksi). Faks: (0721) 783578 (redaksi), 783598 (usaha). http://www.lampost.co e-mail: redaksi@ lampungpost.co.id, redaksilampost@yahoo.com. Jakarta: Gedung Media Indonesia, Kompleks Delta Kedoya, Jl. Pilar Raya Kav. A-D, Kedoya Selatan, Kebon Jeruk, Jakarta Barat. Telp: (021) 5812088 (hunting), 5812107, Faks: (021) 5812113. Kalianda: Jl. Soekarno-Hatta No. 31, Kalianda, Telp/Fax: (0727) 323130. Pringsewu: Jl. Ki Hajar Dewan-

tara No.1093, Telp/Fax: (0729) 22900. Kotaagung: Jl. Ir. H. Juanda, Telp/Fax: (0722) 21708. Metro: Jl. Diponegoro No. 22 Telp/Fax: (0725) 47275. Kotabumi: Jl. Pemasyarakatan Telp/Fax: (0724) 26290. Liwa: Jl. Raden Intan No. 69. Telp/Fax: (0728) 21281. Penerbit: PT Masa Kini Mandiri. SIUPP: SK Menpen RI No.150/Menpen/SIUPP/A.7/1986 15 April 1986. Percetakan: PT Masa Kini Mandiri, Jl. Soekarno - Hatta No. 108, Rajabasa, Bandar Lampung Isi di Luar Tanggung Jawab Percetakan. Harga: Eceran per eksemplar Rp3.000 Langganan per bulan Rp75.000 (luar kota + ongkos kirim).

DALAM MELAKSANAKAN TUGAS JURNALISTIK, WARTAWAN LAMPUNG POST DILENGKAPI KARTU PERS DAN TIDAK DIPERKENANKAN MENERIMA ATAU MEMINTA IMBALAN DENGAN ALASAN APA PUN. Member of Media Group


OPINI

kamis, 22 desember 2016

LAMPUNG POST

nuansa

13

PAK DE PAK HO

Naluri Ibu

U

n LAMPOST/hendrivan

Sri Agustina Wartawan Lampung Post

ANGKU adalah hakku yang bisa aku gunakan semauku, buat shooping, membeli barang kesukaan, traveling, atau lainnya. Tapi, itu dulu, selagi aku lajang. Dan, begitu memiliki buah hati, tiba-tiba stigma itu berubah dengan sendirinya. Uangku buat anakku, entah membeli kebutuhan pokok seperti susu hingga popok, sampai membeli pakaian serta mainan yang meskipun sudah ada selusinan lebih. E n t a h l a h , ke i n g i n a n membeli baju, sepatu, tas, atau akesori lainnya tibatiba saja lenyap. “Ah, untuk apalagi. Toh, sudah puas membeli segala yang kita inginkan sebelumnya. Lebih baik beli keperluan buat anak terkasih,” begitu pikiran yang menari-nari dalam otak saya. Kata orang, itulah naluri seorang ibu, yang lebih rela mengesampingkan keinginannya demi keutamakan buah hatinya. Mungkin, semua ibu melakukan hal itu.

Mengutamakan kebutuhan sang buah hati ketimbang dirinya sendiri. Ibu akan rela terkantukkantuk demi menjaga permata hatinya yang belum pulang dari aktivitasnya atau belum juga tertidur meskipun telah malam telah larut. Saya jadi teringat polah ibuku—saya memanggilnya emak—yang belum juga tidur karena anakanaknya belum berkumpul ke rumah dari berbagai beraktivitas. Padahal, matanya sudah begitu sayup, dan beberapa kali mulutnya menguap pertanda kantuk yang begitu kuat. “Mak, tidurlah kalau sudah ngantuk. Nanti semua pintu dikunci, lampu dimatikan kok,” ucap saya. Kala itu kakakku memang belum pulang meski jam di dinding menunjukan pukul 21.00, malam Minggu. Padahal, biasanya pukul 18.00 sudah berada di rumah. Seperti enggan mengaku kalau emak nungguin sang kakak, emak beralasan

menunggu air mendidih untuk ngecor (buat) kopi kakak. “Iya nanti biar saya yang ngecorin kopi. Tidur aja, Mak, kan jam tigaan sudah kebangun lagi,” pinta saya. Si emak masih duduk s a m b i l ke p a l a ny a t e r huyung dan tersenyum. Tak lama terdengar suara kakak membuka pintu gerbang. “Nah, itu sudah datang. Ayo dicor kopinya,” ucap emak. Ngobrol sebentar lalu emak pamitan untuk tidur sambil meminta tak lupa mengunci pintu dan mematikan lampu yang tak perlu. Ya, emak memang seperti itu. Amat memeprhatikan anak-anaknya. Bahkan, kadang rela menyisihkan makanan buat anak-anaknya, dengan mengatakan dirinya tak begitu doyan. Emakku memang hebat dan di usia senjanya ia tak pernah banyak mengeluh. Semoga emak selalu sehat dan bisa melihat anakanaknya, cucu, bahkan cicitnya tumbuh besar. Selamat Hari Ibu, Emak! n

n SUGENG RIYADI

Pojok

Tambah Ruang Belajar Yth. Bupati Lampung Selatan. Tolong, ruang belajar di MI Nurul Hidayah hanya tiga ruang, sementara rombel ada enam. Jadi, tiap ruang di sekat jadi dua. Mohon dengan sangat dibangun tiga ruang belajar lagi. Terima kasih. 081369949xxx

Berantas Pungli n ANTARA/M AGUNG RAJASA

PENANGANAN SAMPAH SEJAK DINI. Sejumlah anak memakai pakaian daur ulang sampah plastik dan kertas di Komunitas Pecinta Ciliwung Gema Bersuci, Pejaten, Jakarta, Rabu (21/12). Kegiatan tersebut untuk memanfaatkan barang-barang bekas seperti plastik dan kertas menjadi barang yang bernilai lebih serta pengenalan sejak dini kepada anak-anak mengenai penanganan sampah.

SURAT PEMBACA

Strategi Belajar AKTIVITAS belajar sering dijumpai dalam segala bentuk kehidupan manusia di dunia. Seseorang yang belajar seharusnya mengusahakan segala daya untuk memperoleh ilmu, yang diharapkan ilmu tersebut dapat memberikan pengaruh yang positif terhadap manusia, baik dalam dimensi keindividuan ataupun dalam dimensi kesosialan. Jika melihat secara historis, eksistensi manusia di alam semesta ini tidak akan pernah mampu jauh dari kegiatan pembelajaran, siapa pun dan bagaimanapun keadaan manusia tersebut. Manusia terlahir sebagai makhluk yang memiliki segudang komptensi yang menakjubkan, tetapi kompetensi tersebut sifatnya belum siap pakai. Manusia harus berusaha dengan sungguhsungguh dan istikamah di dalam usahanya menjadikan kompetensinya tersebut menjadi nyata dan berdaya guna. Kesungguhan manusia dalam proses pembelajaran merupakan asas pokok dari timbulnya kegiatan pembelajaran. Sebab, manusia secara fitrah merupakan makhluk yang malas. Rasa malas manusia merupakan musuh terberat dalam kehidupan manusia sebagai makhluk pelajar. Tidak jarang dari manusia yang tidak mampu mengalahkan rasa malasnya tersebut untuk melakukan kegiatan pembelajaran dengan penuh semangat, sehingga terlahirlah manusia-manusia yang jahil terhadap kehidupannya sebagai makhluk religi ataupun sebagai makhluk sosial. Tidak cukup dengan itu, manusia sebagai makhluk pelajar juga harus memiliki keistikamahan dalam kegiatan pembelajarannya. Sebab, ilmu yang ingin didapatkan dari proses pembelajaran tersebut adalah cahaya dan cahaya tersebut akan dapat masuk ke diri manusia ketika manusia itu bersih dan istikamah. Manusia dalam perspektif Alquran dijelaskan bahwa manusia adalah makhluk yang diciptakan oleh Sang Maha Pencipta dengan kesempurnaan, yakni memiliki akal dan nafsu sebagai suatu kesatuan yang fitrah. Akal merupakan karunia besar yang diberikan oleh Sang Khalik kepada manusia karena akal sangat berpotensi untuk manusia dalam memakmurkan bumi. Bertambahnya ilmu pengetahuan dalam segala bidang itu menjadikan manusia mampu untuk mengelolanya dengan baik. Bahkan lebih dari itu, dengan ilmu manusia seharusnya mampu menentukan masa depannya.

Interdependensi keilmuan dalam kehidupan manusia ditandai dengan ketidakmampuan manusia mengolah kompetensi tanpa didasari pengetahuan. Pendidikan yang merupakan suatu aktivitas keilmuan yang terarah dan terencana, dalam pelaksanaannya membutuhkan kerja sama yang baik antarkomponen untuk mewujudkan tujuan yang telah ditetapkan. Sebagai implementasi dari program pendidikan yang sudah terencana dengan baik, perlu diperhatikan tentang pengelolaan yang baik terhadap pendidikan itu sendiri. Pengelolan yang baik dalam segala kegiatan akan memberikan hasil yang baik, begitu juga dalam pendidikan. Pengelolaan pendidikan dilakukan oleh pendidik terhadap peserta didiknya, yang dimaksudkan agar proses pembelajaran yang komprehensif dapat benar-benar efektif. Menghadirkan kesukarelaan serta kemauan yang tinggi untuk belajar adalah titik pusat dari pengelolaan tersebut. Strategi pembelajaran sebagai bentuk pengelolan pendidikan merupakan suatu perencanaan yang cermat dalam mencapai tujuan pembelajaran. Strategi pembelajaran dilakukan melalui tindakan-tindakan administratif dalam proses pembelajaran yang akan diselenggarakan oleh pendidik. Strategi pembelajaran bertujuan memudahkan peserta didik dapat memahami subtansi dari proses pembelajaran yang diselenggarakan. Adapun pelaksanaan strategi pembelajaran, meliputi penentuan pendekatan dan metode yang tepat dengan kompetensi dan kondisi peserta didik, penggunaan media sumber belajar yang telah disesuaikan dengan tingkat perkembangan zaman dan tentunya tingkat efisiensi juga perlu diperhatikan. Pada kelanjutannya, strategi pembelajaran harus memberikan kesesuaian proses pembelajaran melalui kajian dari faktor-faktor yang dapat memengaruhi belajar, memberikan umpan balik kepada siswa agar mampu menjaga semangat belajar siswa, melakukan variasi pembelajaran yang berguna untuk menghilangkan rasa kejenuhan siswa dalam proses pembelajaran, serta melakukan pengelolaan kelas secara berkelanjutan. Segala upaya tersebut diharapkan akan mampu menghadirkan pendidikan yang efektif dan efisien, sebagai bentuk perwujudan pendidikan yang di cita-citakan oleh bangsa. Rahmat Nur Wicaksono Pegiat Laskar Pena Podoluhur STAIN Jurai Siwo Metro

Perut lapar memeng bisa bikin onar!

Dua pencurian motor terjadi dalam sehari.

Berantas pungli di tingkat Dinas Pendidikan Kabupaten Tulangbawang Barat. Kenapa potongan dana APBD buat guru honorer SD selalu dipotong dengan alasan-alasan ini-itu? Tolong pejabat yang ada di Lampung, dana itu masuk rekening pribadi saja. Terima kasih. 082183212xxx

Polda kawal kemandirian Lampung. Masih dikawal? Belum mandiri, dong! n Lampung fokus persiapkan UNBK. Siapa jadi tahu UN terakhir...

nya terkesan asal-asalan. Kami yakin belum sampai satu tahun jalan tersebut sudah rusak karena pengerjaannya tidak memenuhi standar. Tolong ditinjau ke lokasi, jangan sampai anggaran yang begitu besar tidak maksimal penggunaanya. Terima kasih. 082377351xxx

Listrik Byarpet Sampai kapan Lampung Barat PLN-nya byarpet? Hari ini dari pukul 06.00 sampai pukul 17.00 sudah lebih dari 10 kali mati listrik. Saya sangat prihatin dengan PLN Lampung Barat, ke mana harus mengadu? 082179473xxx

Perbaiki Jalan Nuban

Padagang di Trotoar Mengganggu

Yth. Wali Kota Metro. Jalan Nuban Ganjarasri perlu diperbaiki. Terima kasih. 081369504xxx

Yth. Bupati Lampung Utara. Mohon untuk dapat menertibkan yang berdagang memakai trotoar di depan SPBU H Yusup karena mengganggu pejalan kaki. Terima kasih. 082182404xxx

Tindak Pungli

Sering Terjadi Pembegalan Yth. Bupati dan Kapolres Lampung Utara. Bagaimana setiap hari terjadi pembegalan dan maling motor di wilayah Lampung Utara. Tolong Bapak bertindak. 082182404xxx

Pengaspalan Asal-asalan Yth. Dinas PU dan Bupati Pesawaran. Pengaspalan hotmix di Dusun Cibalong, Desa Bunut, ketebalannya hanya 3 cm, bahkan ada yang hanya 2 cm. Kami warga masyarakat sangat kecewa, kami sudah bertahun-tahun mendambakan jalan yang mulus, tetapi begitu ada pengaspalan, pekerjaan-

Yth. Bapak Kapolda Lampung. Kenapa pungli di jalur Kotaagung sampai Sedayu lintas barat masih belum ditindak? Ada tiga kantor preman/kantor diminta Rp5.000/m bila satu kali lewat, mohon ditindak, terima kasih. 085768676xxx

Jalan Bilabong Rusak Yth. Bapak Wali Kota dan Dinas PU Kota Bandar Lampung. Kami warga Susunanbaru yang berbatasan dengan Perumahan Bilabong sangat mengharapkan perbaikan jalan yang ada di sebelah atas SMA 16 karena itu jalan penghubung antara kelurahan kami dan Bilabong, jalan tersebut sudah enam tahun tidak diperbaiki sedangkan banyak yang melewatinya, kami perhatikan jalan yang sekarang diperbaiki justru jalan-jalan yang masih bagus di daerah Bilabong dan sekitarnya. Atas perhatiannya kami ucapkan terima kasih. 085377950xxx

n ANTARA/HENDRA NURDIYANSYAH

KIRAB GREBEG GUNUNGAN KERAJINAN. Pedagang membawa gunungan saat Kirab Grebeg Gunungan Kerajinan di XT-Square, Umbulharjo, DI Yogyakarta, Selasa (20/12). Gunungan yang berisi hasil kerajinan dan kuliner khas Yogyakarta tersebut dalam rangka perayaan HUT Pasar Seni XT Square serta sebagai promosi potensi kerajinan Yogyakarta.


kamis, 22 Desember 2016

pendidikan

LAMPUNG POST

14

Daerah Tunggu Teknis UN DIDIK ANAK PULAU

Sistem pelaksanaan UN harus diperbaiki, termasuk penanganan kasus kebocoran soal atau praktik kecurangan yang selama ini terjadi. ASRUL SEPTIAN MALIK

K

EPUTUSAN pemerintah menolak moratorium ujian nasional (UN) dan tetap menyelenggarakan ujian nasional pada tahun depan ditanggapi daerah secara beragam, termasuk terkait dengan teknis pelaksanaannya. Dinas Pendidikan Provinsi Kalimantan Selatan, misalnya, menyatakan menyambut baik keputusan itu. “Kami memang mendukung UN tetap diberlakukan karena menjadi tolok ukur dan standardisasi. Jika tidak ada UN, akan memengaruhi standar kelulusan siswa, terlebih selama ini kualitas pendidikan tiap daerah berbeda,” ujar Pelaksana Tugas Kepala Dinas Pendidikan Kalsel Arifin Noor, di Banjarmasin, Selasa (20/12). Namun, Arifin berharap sistem pelaksanaan UN diperbaiki termasuk penanganan kasus kebocoran soal atau praktik kecurangan yang selama ini terjadi. Jangan sampai proyek UN yang menghabiskan anggaran dari APBN sekitar Rp600 miliar itu mubazir. Di sisi lain, Pemprov DKI Jakarta menyatakan masih menunggu kebijakan dari Kemendikbud soal format UN. “Sampai dengan saat ini, belum ada keputusan atau kebijakan resmi mengenai rencana perubahan format UN. Kami tunggu saja dari Kemendikbud,” kata Plt Gubernur DKI Jakarta Sumarsono. Yang pasti, imbuh Sumarsoni, Pemprov DKI akan mengikuti kebijakan Ke-

mendikbud. Dikatakan, apabila format baru UN telah mendapatkan persetujuan Presiden, pihaknya akan meminta petunjuk pelaksanaan kepada Kemendikbud. “Jika tidak ada perubahan, UN tahun depan masih akan dilakukan seperti biasanya,” ujarnya. Terkait dengan persiapan UN di pusat, Irjen Kemendikbud Daryanto menegaskan pemerintah sudah siap karena sejak semula sudah ada beberapa opsi. “Kita sudah siap UN dimoratorium atau UN tetap berlanjut,” katanya. Untuk mendukung pembenahan pendidikan di jenjang menengah, Kemenristek Dikti berjanji menata dan meningkatkan kualitas guru di Tanah Air. “Presiden Joko Widodo dalam rapat terbatas pada saat pembahasan moratorium UN menginstruksikan agar dilakukan berbagai perbaikan dalam pelaksanaannya,” ujar Menristek-Dikti M Nasir.

Sukarelawan pendidikan, Uniroh, memberikan pembelajaran melalui bercerita kepada anak-anak Pulau Tegal, Pesawaran, beberapa hari lalu.

n LAMPUNG POST/DOK

Sukarelawan Didik Siswa Pulau Tegal PARA guru yang tergabung dalam Sukarelawan Peduli Pendidikan Pulau Tegal (SP3T) Kabupaten Pesawaran memberikan layanan pendidikan bagi anak-anak Pulau Tegal. Tim sukarelawan ini juga memberikan bantuan fasilitas mendukung kegiatan pembelajaran, seperti meja, kursi, alat tulis kantor, buku, hingga MCK untuk rumah belajar anak Pulau Tegal. Ketua SP3T, Uniroh, yang juga Kepala SMPN 25 Pesawaran mengatakan kegiatan ini sudah berjalan sejak dua minggu lalu.

Beberapa kegiatan yang sudah dilakukan, antara lain memberikan layanan pendidikan sekali seminggu, membuat suasana rumah belajar lebih nyaman dengan mengecat dan menghias ruangan belajar. Selain itu, juga memberikan bantuan kursi, alat tulis dan buku, pakaian, serta memberikan makanan tambahan berupa susu dan biskuit. “Semua ini memang belum maksimal karena kami mengandalkan bantuan dan teman-teman serta para dermawan,” kata Uniroh,

kemarin (21/12). Tim sukarelawan juga mengajak anak-anak Pulau Tegal mengunjungi sekolah-sekolah, mulai dari SD, SMP, dan SMA di luar Pulau untuk memberi wawasan dan memotivasi anak-anak agar tetap semangat belajar. “Kami juga mengajak anak-anak mengunjungi perpustakaan daerah,” ujarnya. Menurut dia, aksi sosial bidang pendidikan ini berawal saat mengunjungi warga setempat saat memberikan bantuan dari Pem-

2017, Kepala Sekolah Bebas Tugas Mengajar

Peran Sekolah Reaksi kritis atas kebijakan penolakan moratorium UN dikemukakan Sekretaris PP Muhammadiyah sekaligus Ketua Badan Akreditasi Nasional Sekolah dan Madrasah Dr Abdul Mu’ti. Dia menilai hal itu bertentangan dengan Undang-Undang Sistem Pendidikan Nasional. Sesuai undang-undang, ujarnya, yang bertugas mengevaluasi pendidikan di sekolah adalah guru bukan negara. Tugas negara ialah mengevaluasi institusi pendidikan. (MI/S1) asrul@lampungpost.co.id

n ANTARA/SEPTIANDA PERDANA

PENGENALAN PROFESI. Sejumlah petugas pemadam kebakaran menjelaskan alat dan seragam pemadam kebakaran kepada murid taman kanak-kanak di Medan, Sumatera Utara, Rabu (21/12). Kegiatan edukasi tersebut untuk memperkenalkan profesi dan tugas pemadam kebakaran kepada anak usia dini.

Perlu SDM Tangguh dalam Era Persaingan PRESIDEN Joko Widodo (Jokowi) saat menghadiri program pemberian makanan tambahan di Kabupaten Kubu Raya, Kalimantan Barat, menyatakan di era persaingan saat ini diperlukan sumber daya manusia (SDM) yang tangguh sehingga pembangunan berjalan. “Pembangunan SDM penting dan bahkan lebih penting dari pembangunan infrastruktur karena 20 sampai 40 tahun yang akan datang anak-

anak kita semuanya berkompetisi dengan negara-negara yang lain dan harus memenangkan kompetisi itu,” ujar Presiden Jokowi, Rabu (21/12). Sebagai orang tua bagi buah hati, menurut Presiden, tak diragukan lagi tentulah menginginkan agar anak-anak dapat tumbuh menjadi anak yang sehat dan pintar. Demikian halnya dengan negara Indonesia yang juga menginginkan SDM-nya tumbuh sehat dan pintar.

kab Pesawaran. “Kami bertemu dengan Pak Basri yang kehidupannya sangat memprihatinkan, tinggal di rumah sempit dengan istri dan anak-anaknya. Saat itu kami juga prihatin dengan anak-anak yang tidak bersekolah karena akses sekolah yang cukup jauh,” kata dia. Kondisi ini menggugah Uniroh. Dia bersama rekannya, Yantinarweli, Lestari, dan Desta Sagita, membentuk kegiatan sukarelawan secara intensif dan terprogram dengan membentuk SP3T. (RIN/S2)

“Negara juga sama, ingin sumber daya manusia kita ke depan itu sehat dan pandai karena harus bersaing, harus berkompetisi dengan negaranegara yang lain. Karena itu, saya datang sendiri untuk program pemberian makanan tambahan ini,” ujarnya. Pemenuhan kebutuhan gizi sebagai salah satu faktor sumber daya manusia yang sehat menjadi perhatian bagi pemerintah. Bantuan makanan tambahan bagi para ibu

hamil, bayi di bawah lima tahun (balita), dan anak-anak pun turut dibagikan dalam acara tersebut. “Untuk pintar, untuk pandai, untuk sehat, gizinya harus cukup. Oleh sebab itu, diberikan makanan tambahan ini,” kata Jokowi. Sebelum menghadiri program pemberian makanan tambahan di Kabupaten Kubu Raya, Presiden juga menghadiri acara serupa di Kabupaten Sanggau. (ANT/S1)

MULAI 2017, kepala SMA/ SMK lebih fokus kepada fungsi manajerial sehingga dibebaskan dari tugas mengajar. Kepala Disdikbud Provinsi Lampung Hery Suliyanto mengatakan tugas pokok dan fungsi kepala sekolah adalah sebagai top manajerial di sekolah. Para kepala sekolah bertugas mengatur jalannya sekolah, memonitoring para guru dan siswa, menggali potensi dan keunggulan sekolah yang didukung sarana prasarana, serta mencari kekurangan yang terdapat di sekolah untuk segera diperbaiki. Dengan demikian, kepala sekolah dapat memajukan dan meningkatkan mutu pendidikan di sekolah masing-masing. “Ini merupakan program Mendikbud, kepala sekolah tidak usah mengajar. Mereka fokus memimpin sekolah guna memaksimalkan potensi sekolah, kalau kepala sekolah juga ikut mengajar

bisa terpecah fokusnya,” kata Hery, Rabu (21/12). Sebagai bentuk reward bagi para sekolah, pemerintah provinsi memberi tunjangan Rp1 juta per bulan kepada kepala sekolah. “Ini sebagai bentuk apresiasi terharap kinerja dalam memimpin sekolah.” Di sisi lain, pihaknya akan lebih ketat menyeleksi para calon kepala sekolah. Track record, jenjang karier, pengalaman mengajar, dan pengalaman jabatan akan menjadi pertimbangan. Sesuai prosedur, seseorang yang ditunjuk sebagai kepala sekolah harus telah mengikuti pendidikan dan pelatihan calon kepala sekolah serta mengikuti assessment. “Kepala sekolah yang terlalu lama menjabat juga akan dievaluasi, apakah dia memberi dampak positif kepada kemajuan sekolah atau tidak,” kata Hery. (RUL/S1)


humaniora

kamis, 22 Desember 2016

BPJS Kesehatan Raih Penghargaan BPJS Kesehatan Kantor Cabang Utama Bandar Lampung meraih penghargaan keterbukaan informasi dari Komisi Informasi (KI) Lampung. BPJS Kesehatan berada pada peringkat dua untuk kategori BUMN/ BUMD yang memiliki keterbukaan informasi sangat baik kepada publik. Ke p a l a U n i t H u k u m , Komunikasi Publik, dan Kepatuhan BPJS Kesehatan Kantor Cabang Utama Bandar Lampung, Mella Prihati, mengatakan pemberian penghargaan dilakukan langsung Gubernur Lampung M Ridho Ficardo pada Rabu (14/12). “Alhamdulillah, BPJS Kesehatan mendapat penghargaan keterbukaan informasi. Selama ini kami berupaya maksimal memberikan informasi secara maksimal kepada masyarakat, baik melalui papan pengumuman, website BPJS Kesehatan yang bisa diakses 24 jam, BPJS Centre di setiap rumah sakit yang bekerja sama, serta sosialisasi melalui media massa,” kata Mella ditemui di ruang kerjanya, Rabu (21/12). Menurut dia, penilaian dilakukan tim KI provinsi melalui beberapa tahapan. Pertama lewat kuisioner yang diisi pihak BPJS Kesehatan. Selanjutnya, tim KI turun langsung ke Kantor BPJS Kesehatan Cabang Utama Bandar Lampung untuk memverifikasi isi kuisioner. “Pihak BPJS diwawancara serta dilakukan verifikasi lapangan dengan melihat pusat pengaduan BPJS Kesehatan, papan pengumuman, website, dan lainnya,” ujar dia. Menurutnya, pihaknya akan terus meningkatkan sosialisasi tentang berbagai kebijakan baru dari BPJS Kesehatan pusat agar pengguna kartu Jaminan Kesehatan Nasional (JKN) mengetahui hak dan kewajibannya secara tepat. “Ini memotivasi kami untuk semakin meningkatkan sosialisasi dan keterbukaan informasi kepada publik,” ujar Mella. (RIN/S2)

15

Wenda Koiman Isi Roadshow FFI

n LAMPUNG POST/DOK

PENGHARGAAN KI. Kepala Unit Hukum, Komunikasi Publik, dan Kepatuhan BPJS Kesehatan Kantor Cabang Utama Bandar Lampung Mella Prihati, mewakili Kepala Cabang Sofyeni, menerima penghargaan keterbukaan informasi tingkat provinsi Lampung dari Gubernur M Ridho Ficardo, beberapa waktu lalu.

Perpustakaan Lampung Belum Optimal Hanya 50% sekolah yang sudah memiliki perpustakaan dan koleksi buku yang kurang lengkap. RUDIYANSYAH

I

KATAN Pustakawan Indonesia (IPI) Provinsi Lampung akan menyurati Kementerian Pendidikan dan Kebudayaan (Kemendikbud) serta Kepala Perpustakaan Nasional terkait masalah perpustakaan di Provinsi Lampung. Ketua IPI Lampung Eni Amaliah mengatakan banyaknya permasalahan seputar pengelolaan perpustakaan yang belum tertangani menjadi latar belakang. Beberapa masalah tersebut di antaranya dari total seluruh sekolah dari jenjang SD hingga SMA/SMK data IPI menunjukan hanya 50% sekolah yang sudah memiliki perpustakaan dan koleksi buku yang kurang lengkap. Menurut dia, sesuai UU No. 43 Tahun 2007 tentang Perpustakaan, Pasal 8 menyebut pemerintah provinsi dan kabupaten/kota berkewajiban menjamin ketersediaan layanan perpustakaan secara merata di wilayah masing-masing. “Berdasar data IPI, masih banyak

sekolah yang belum memiliki perpustakaan. Pemerintah dan dinas terkait belum menjalankan kewajiban tersebut dengan baik,” ujar Eni di IAIN Raden Intan, baru-baru ini. Terkait minimnya koleksi buku di banyak perpustakaan, ujarnya, membuat pengunjung enggan memanfaatkan perpustakaan. “Jumlah koleksi buku yang dimiliki sangat kurang dan cenderung itu-itu saja sehingga siswa malas ke perpustakaan,” kata dia. Menurut Eni, selama ini minat baca dinilai rendah. Hal itu turut disebabkan bahan bacaan yang tidak sesuai dan bahkan sering tutup. Dosen Fakultas Dakwah IAIN Raden Intan itu menjelaskan dalam UU Perpustakaan Pasal 23 Ayat (6) diatur setiap sekolah/madrasah mengalokasikan dana paling sedikit 5% dari anggaran belanja operasional sekolah untuk pengembangan perpustakaan. Sayangnya, hingga kini masih banyak kepsek yang belum melaksanakan hal tersebut karena ketidaktahuan dan sebagian yang sudah tahu belum menjalankan aturan yang sudah diberlakukan sejak 2007. Secara lembaga, IPI menilai pemerintah melalui Dinas Pendidikan dan BPAD kurang menyosialisasikan UU tersebut dan belum melakukan

Sejumlah Anak Merokok 70 Batang SEBANYAK 31,89% anak Indonesia berusia 5 hingga 17 tahun tercatat sebagai perokok aktif yang mengonsumsi rokok sebanyak 70 batang dalam seminggu. “Tingginya rokok yang dikonsumsi anak dalam seminggu menunjukkan tingkat kebahayaan dan ancaman bagi generasi muda Indonesia,” ujar Kepala Biro Perencanaan dan Data Kementerian Pemberdayaan Perempuan dan Perlindungan Anak (PPPA) Titi Eko Ra-

LAMPUNG POST

hayu saat ditemui di kantor Kementerian PPPA, Jakarta, Rabu (21/12). Menurut dia, persentase 31,89% anak berusia 5—17 tahun yang merokok 70 batang per minggu terjadi pada anak laki-laki maupun anak perempuan. Sementara anak yang merokok sebanyak satu hingga enam batang per minggu tercatat hanya 3,55%. Anak yang merokok sebanyak 7—20 batang per minggu seban-

yak 17,35%. Lalu, anak yang merokok sebanyak 21—35 batang per minggu mencapai 18,37% dan yang merokok 36—70 batang per minggu tercatat sebanyak 28,84%. Titi mengatakan rokok mempunyai dampak buruk terhadap kesehatan seseorang. Selain dampak jangka pendek, ada juga dampak kesehatan yang akan dirasakan dalam jangka panjang. (ANT/S2)

kontrol secara optimal. “Kepala sekolah yang mengetahui tapi belum menjalankan seharusnya mendapatkan teguran, kalau memang dinas terkait betul-betul melakukan pengontrolan dan berjuang memajukan perpustakaan,” ujarnya. Permasalahan lain yang melatari IPI Lampung akan melayangkan surat ke pusat adalah minimnya tenaga profesional yang sesuai bidang ilmu kepustakaan yang mengelola perpustakaan di hampir seluruh perpustakaan baik di provinsi hingga kabupaten/kota. Ia membeberkan data IPI lainnya adalah dari sekitar 60 perguruan tinggi di Lampung, baru 20% yang dipimpin SDM kompeten. Padahal, setiap tahunnya, menurut Eni, tak kurang dari 1.000 pustakawan diluluskan dari berbagai perguruan tinggi dari dalam dan luar Lampung. Surat yang akan dilayangkan juga memuat masalah Dewan Perpustakaan Daerah yang belum menjalankan langkah nyata dan pembentukannya tidak sesuai mekanisme. “Jangan bicara minat baca rendah terus, sementara perpustakaannya tidak difasilitasi dengan baik,” ujarnya. (S2) rudiyansyah@lampungpost.co.id

UNIT Kegiatan Mahasiswa (UKM) Darmajaya Computer and Film Club (DCFC) kembali menggelar Roadshow Festival Film Indie (FFI) Lampung 2017. Berlangsung di SMA Negeri 9 Bandar Lampung, beberapa waktu lalu, Roadshow FFI Lampung UKM DCFC kali ini menghadirkan penulis skenario film Mengejar Malam Pertama, Wenda Koiman. Sebanyak 150 siswa dari SMA/SMK se-Bandar Lampung antusias mengikuti acara tersebut. Mereka menonton bersama filmfilm pemenang FFI Lampung 2016, mendapat materi pengenalan FFI Lampung dari UKM DCFC dan kiat penulisan skenario dari Wenda Koiman. Penulis skenario FTV Terbaik Panasonic Gobel Award 2016, Mengejar Cinta Dosen Cantik, itu mengatakan ide cerita penting dalam menulis skenario. Ide cerita harus unik, orisinal, dan menarik. “Umumnya, film berkualitas mempunyai ide yang segar dan belum pernah diangkat sebelumnya pada masa yang sama. Kreativitas, daya khayal, dan kemampuan menulis menjadi hal yang dibutuhkan untuk menuangkan ide ke dalam tulisan skenario untuk menjadi film yang menarik,”

ujar penulis novel Could It Be Love, Pre Wedding Test, dan Curahan Hati Sang SPG. Ketua Pelaksana FFI Lampung 2017 Reiza Rizkiawan mengatakan roadshow akan kembali digelar di SMA Negeri 1 Pringsewu pada 7 Januari mendatang. Roadshow ini menjadi rangkaian FFI Lampung 2017 yang digelar UKM DCFC tingkat nasional. Pendaftaran FFI Lampung 2017 dibuka mulai 1 Januari—25 Maret 2017 dan malam anugerah digelar 29 April mendatang. Menanggapi kegiatan tersebut, Wakil Rektor Bidang Kemahasiswaan dan Pengembangan Sumber Daya Darmajaya, Muprihan Thaib, mengapresiasi dan mendukung Roadshow FFI Lampung 2017 yang dilaksanakan UKM DCFC. “Saya berharap kegiatan tersebut dapat memotivasi para pelajar untuk aktif dan kreatif berkarya melalui sebuah film,” kata dia. Menurut Muprihan, prestasi bisa diraih tidak h a ny a d i b i d a n g a k a demik, tetapi juga nonakademik. Karena itu, Darmajaya mendukung dan memfasilitasi minat bakat mahasiswa melalui beragam organisasi kemahasiswaan. (IMA/S1)

n LAMPUNG POST/DOK

ROADSHOW FFI. Wenda Koiman mengisi Roadshow Festival Film Indie (FFI) Lampung 2017 yang diadakan Unit Kegiatan Mahasiswa (UKM) Darmajaya Computer and Film Club (DCFC) di SMAN 9 Bandar Lampung, baru-baru ini.


kamis, 22 Desember 2016

hiburan

LAMPUNG POST

16

30 Musisi Serukan Alunan Persatuan

Camila Tinggalkan Fifth Harmony CAMILA Cabello memutuskan untuk meninggalkan Fifth Harmony demi mengejar karier pribadinya. Cabello dalam keterangan tertulis yang dilansir di sejumlah media sosial mengatakan dia berkali-kali berbicara dengan rekanrekannya di grup mengenai rencananya fokus ke karier pribadinya. Pernyataan Cabello itu dirilis beberapa jam setelah Fifth Harmony lewat Twitter mengaku mendapat informasi bahwa Cabello akan hengkang. “Kami adalah empat perempuan kuat yang akan melanjutkan kerja di Fifth Harmony,” ujar kelompok itu dalam sebuah keterangan resmi. Fifth Harmony terbentuk di musim kedua The X Factor pada 2012 dan meraih sukses terbesar mereka pada tahun lalu lewat lagu Worth It. Cabello mulai melakukan karier pribadinya dengan berkolaborasi dengan Shawn Mendes lewat I Know What You Did Last Summer dan berduet dengan Machine Gun Kelly Bad Things yang sukses mencapai peringkat 10 tangga lagu Billboard Hot 100. (AFP/S1)

n INT

Kami perkenalkan tiga sampai empat lagu yang populer dengan lirik mengajak persatuan.

A

KTRIS Tantowi Yahya membuat sebuah proyek khusus yang bertujuan menyatukan rakyat Indonesia dalam bingkai NKRI. “Sebagaimana yang kita tahu, Pancasila dan Bhinneka Tunggal Ika sedang dalam cobaan yang sangat besar. Akhir-akhir ini sebuah dinamika terjadi. Kalau kita tidak terpanggil untuk melakukan sesuatu, kekhawatiran kondisi terburuk, Indonesia yang bhinneka tinggal kenangan,” kata Tantowi, Selasa (20/12) dilansir liputan6.com.

Menggaet Erwin Gutawa, Tantowi memilih empat lagu yang di-medley, yakni Rayuan Pulau Kelapa, Kolam Susu, Zamrud Khatulistiwa, dan Pemuda,

Mulai hari ini, singgel tersebut akan diluncurkan di 680 radio swasta. menjadi Satu Indonesiaku. Tak tanggung-tanggung, 30 musisi papan atas seperti Raisa, Ariel “Noah”, Afgan, Rossa, Glenn Fredly, Cita Citata, dan Bimbo didapuk untuk menyanyikan lagu tersebut. “Ide ini disambut Gumilang dan Erwin Gutawa den-

gan positif. Kami perkenalkan tiga sampai empat lagu yang populer dengan lirik mengajak persatuan. Kami hubungi pencipta dan ahli warisnya lagu tersebut, katanya silakan jalan,” kata Tantowi. Semua pihak yang terlibat dalam proyek singgel Satu Indonesiaku semuanya tak dibayar. Mulai hari ini, singgel tersebut akan diluncurkan di 680 radio swasta, 80 layar sinema, dan diunggah di situs berbagi YouTube. “Semua artis tidak dibayar alias gratis. Per hari ini akan diperdengarkan di 680 radio swasta. Juga akan ditayangkan di 80 layar sinema XXI sebelum film dimulai. Besok atau lusa akan diupload di YouTube. Kita doakan semoga jadi viral.” (INT/S1)

n INT

Ungu Rencanakan Konser di Singapura WALAU sang vokalis, Pasha, sedang vakum, band yang sudah berusia 20 tahun ini tidak henti berkarya. Band Ungu akan menggelar konser merayakan anniversary dua dekadenya. Adalah Makki, sang pencabik bas, yang mengumumkan tentang konser itu lewat akun Path-nya. Dalam poster tersebut tertulis konser akan digelar 25 Februari 2017 di Esplanade Concert Hall, Singapura. Saat dihubungi terpisah, Makki membenarkan dia bersama kawankawan akan menggelar konser besar di negeri jiran. “Iya, ini promotornya dari Singapura langsung. Doakan lancar ya,” kata Makki, Minggu (18/12), dikutip liputan6.com. Dalam poster itu tertulis dalam bahasa Inggris apresiasi promotor pada band Ungu—sebagai band ikonis Indonesia. “Come journey with iconic Indonesian pop-rock band Ungu as they transport you to their

colourfull world of music, performing hits songs Demi Waktu, Terciota Untukku and more in this one night only concert.” Band Ungu yang terdiri dari Pasha (vokal), Makki (bas), Rowman (drum),

Enda (gitar), dan Oncy (gitar) selama dua dekade memang sudah mencetak banyak hit di belantika musik Tanah Air. Terpilihnya Pasha sebagai pejabat daerah membuat shock banyak penggemar. (INT/S1)

info film

Jhon Wick2, Keanu Reeves Jadi Target Mafia

n INT n INT

SUKSES memukau pencinta film laga lewat John Wick pada 2014 lalu, Keanu Reeves kini kembali tampil lewat sekuelnya, Jhon Wick2 Chaptere 2, yang akan dirilis pada 2017. Sebuah trailer juga telah dirilis untuk meluapkan rasa penasaran fans. Diunggah Studio Lionsgate Movies, Senin (19/12), trailer Jhon Wick2 Chaptere 2 menjanjikan banyak adeganadegan laga yang bertempat di keramaian. Kita akan melihat aksi Keanu Reeves sebagai John Wick yang membunuh lawan-lawannya di tengah orangorang sipil saat menjadi target para mafia. Kediaman John Wick telah dihancurkan mantan rekannya sehingga dia terpaksa kembali ke dunia mafia untuk berhadapan dengan musuh baru. Terlihat juga bagaimana John Wick melancarkan aksi baku tembak di tempat umum.

Beberapa adegan laga di dalam trailer tampak sedikit tidak masuk akal, tetapi masih terlihat keren karena memperlihatkan kecerdasan John Wick. Terdapat juga adegan kebut-kebutan yang membuat sekuelnya ini terasa cukup menjanjikan. Disutradarai Chad Stahelski, Jhon Wick2 Chaptere 2 dibintangi Keanu Reeves, Common, Riccardo Scamarcio, Laurence Fishburne, hingga Ruby Rose. Rencananya, sekuel John Wick ini bakal tiba di bioskop pada 10 Februari 2017. (INT/S1)


SEPAK BOLA

kamis, 22 desember 2016

LAMPUNG POST

17

Atletico Lebih Fokus ke La Liga Meski jauh dari jangkauan, Diego Simeone tetap mengincar trofi La Liga sebagai sasaran utama musim ini. Muharram Candra Lugina

A

TLETICO Madrid melaju ke 16 besar Copa del Rey usai melibas Guijeulo 4-1 pada leg kedua di Vicente Calderon, Rabu (21/12) dini hari WIB. Hasil itu membuat Los Colchoneros menang agregat 10-1 setelah pada pertemuan pertama unggul 6-0. Kendati mendekati gelar Copa del Rey, tampaknya turnamen tersebut bukan menjadi sasaran utama pelatih Diego Simeone. Arsitek kawakan Argentina itu mengincar gelar La Liga yang kini masih menjauh dari jangkauan. “Kami tidak beruntung. Kami selalu memainkan laga yang bagus, tetapi ternyata tidak memiliki keberuntungan. Masih ada jalan panjang yang harus dilalui dan kami tidak berada di posisi yang buruk,” ujar Simeone. Saat ini Atletico berada di posisi enam klasemen sementara La Liga dengan me­ngantongi 28 poin, selisih sembilan poin dari Real Madrid di posisi puncak klasemen. Kemenangan telak atas Guijeulo kali ini semakin menginspirasi Simeone untuk dapat kembali ke jalur kemenangan dan meraih gelar Copa del Rey. Pasalnya, sebelum menghadapi Guijeulo dan meraih kemenangan atas Las Palmas 1-0, Sabtu pekan lalu, Fernando Torres dkk sempat terseok-seok di tiga laga dengan

meraih dua kekalahan 0-3 kontra Villarreal (13/12), dan 0-1 kontra Bayern Muenchen, serta hasil imbang 0-0 kontra Espanyol (4/12). Gol-gol kemenangan dilesakkan Nicolas Gaitan, Angel Correa, Juanfran, dan Fernando Torres. Sementara gol tunggal Guijeulo ditembakkan Antonio Pino menjelang akhir pertandingan.

Tak Terkalahkan Dari lanjutan Bundesliga, Borussia Dortmund mempertahankan catatan tak terkalahkan di kandang hingga perte­ ngahan musim ini. Hasil tersebut diraih anak asuh Thomas Tuchel tersebut se­ telah bermain imbang 1-1 dengan Augsburg di Signal-Iduno Park, Dortmund, Jerman, kemarin dini hari WIB.

Kami membuat sejumlah kesalahan sederhana, salah operan, dan pelanggaran kecil. Namun, hasil imbang dengan Augsburg membuat Die Borussen tak mampu memberikan tekanan kepada Bayern Muenchen dan RB Leipzig yang berada di posisi teratas klasemen Bundesliga. Ousmane Dembele dkk tetap berada di peringkat keempat di bawah Muenchen, Leipzig, dan Eintracht Frankfurt dengan koleksi 27 poin dari 16 laga. Tak diperkuat gelandang andalannya Marco Reus yang terkena skors, Dortmund sebenarnya tampil dominan

Barca bakal Jadikan Messi Pemain Termahal Dunia PRESIDEN Barcelona Josep Maria Bartomeu menanggapi serius perpanjangan kontrak kerja Lionel Messi. Ia mengklaim bakal membuat Messi menjadi pemain termahal di dunia agar makin betah di Camp Nou. Kontrak Messi bersama Barca baru akan habis pada 2018. Namun, upaya perpanjangan

Lionel Messi n AP/FRANSISCO SECO

kontrak harus dilakukan lebih dini agar Messi tidak tergoda dengan tawaran klub-klub lain. Sejauh ini, tidak ada keraguan dari Bartomeu kalau Messi akan menolak perpanjangan kontrak klubnya. Itu ia yakini karena La Pulga—julukan Messi—merupakan pemain penting di Azulgrana dan juga bakal mendapat harga baru yang pantas. “Tak perlu diragukan lagi. Cepat atau lambat, kami akan memperbarui kontrak Messi. Saya harap ia bersedia menutup karier di sini. Dan setelah itu, ia juga bisa tetap terkait dengan klub ini,” ujar Bartomeu. “Messi merupakan pemain terbaik dalam sejarah sepak bola. Oleh karena itu, kami juga akan ber­ usaha keras memperbarui kontrak kerjanya. Messi adalah pemain Barcelona dan dia pun memiliki Barca di dalam hatinya. Saya akan duduk bersama dan berbicara de­ ngan manajernya pada tahun baru.” “Sebenarnya saya tak ­ingin berbicara tentang nilai kontrak baru tersebut. Jika dia merupakan pemain terbaik di dunia, ia harus mendapatkan yang terbaik dalam segala aspek, termasuk persoalan ekonomi. Itu saja yang saya bisa katakan tentang harga,” kata Bartomeu. Messi sudah bersama Barcelona sejak 2004. Perpanjangan kontrak terakhirnya tercipta pada Mei 2014. Selanjutnya, kontrak Messi akan habis pada Juni 2018. Dua rekan setim Messi, Luis Sua­ rez dan Neymar, sudah menyetujui perpanjangan kontrak belum lama ini. Ketiganya yang mendapat julukan Trio MSN sudah menyumbang 44 gol sepanjang musim ini. Entrenador Barcelona, Luis Enrique, masih optimistis dengan perjuangan timnya musim ini. Azulgrana memang tampil kurang menggigit pada beberapa laga terakhir mereka musim ini. “Saya tidak mempermasalahkan di mana posisi kami pada libur Natal, tetapi saya lebih melihat posisi pada akhir musim. Dari apa yang saya lihat, saya masih optimistis,” ujar Enrique. “Kami hanya ingin fokus pada laga kami di setiap pekan. Masing-masing pemain memiliki kemampuan yang sama untuk membantu tim bermain dengan baik,” ujar pelatih berusia 46 tahun ini. (MTVN/O1)

n AP/MARTIN MEISSNER

IMBANG. Striker Augsburg, Dong-Won Ji (kiri), menyontekkan bola ke gawang Borussia Dortmund yang ditinggalkan kiper Roman Weidenfeller sehingga tercipta gol pembuka pada laga lanjutan Bundesliga di Signal-Iduna Park, Dortmund, Jerman, Rabu (21/12) dini hari WIB. Augsburg membuat Dortmund harus melewati laga keempat beruntun tanpa kemenangan setelah menahan imbang 1-1. sepanjang laga. Namun, Augsburg justru mampu unggul lebih dulu melalui Ji DongWon yang memanfaatkan bola muntah hasil tembakannya yang gagal ditepis sempurna kiper Roman Weidenfeller. Penyerang remaja Dortmund, Dembele, membuka asa Tuchel menutup 2016 dengan kemenangan setelah menyamakan skor melalui tendangannya saat babak kedua baru berjalan dua menit. Sayang, sejumlah kesempatan untuk berbalik unggul yang didapat Pierre-Emerick Aubameyang dan Shinji Kagawa belum mampu dimanfaatkan dengan sempurna. Hasil imbang kontra Augsburg juga menjadi hasil imbang ketiga beruntun bagi klub asal Lembah Ruhr itu di Bundes-

liga. Tuchel mengatakan anak asuhnya kehilangan pola permainan di tengah laga. Inkonsistensi tersebut membuat sejumlah pemain melakukan kesalahan yang tidak perlu dan harus dibayar de­ ngan hanya meraup satu poin. “Saya rasa, pertandingan tadi merefleksikan apa yang kami tunjukkan sepanjang musim ini. Di hampir semua pertandingan, ada fase di mana kami seperti kehilangan sesuatu. Kami membuat sejumlah kesalahan sederhana, salah operan, dan pelanggaran kecil. Saat kami menguasai bola, transisi bertahan ke menyerang pun sangat jelek,” kata Tuchel. Hasil imbang tersebut dibayar mahal Dortmund dengan tergeser dari pering-

kat ketiga setelah Eintracht menggilas rival sekotanya, Mainz 05, tiga gol tanpa balas di Commerzbank Arena, Frankfurt. Gol kemenangan Frankfurt disumbangkan Branimir Hrgota (18’ dan 85’) dan Aymen Barkok (75’). (MI/O2) lulu@lampungpost.co.id

Hasil pertandingan Rabu (21/12) dini hari WIB Seri A 2 Atalanta vs Empoli 1 Bundesliga 1 Dortmund vs Augsburg 1 2 Hamburger vs Schalke 1 1 M’Gladbach vs Wolfsburg 2 3 Eintracht vs Mainz 0

Copa del Rey 1 Villarreal vs Toledo 1 1 Sociedad vs Valladolid 1 2 Las Palmas vs Huesca 1 3 Malaga vs Cordoba 4 4 ATl Madrid vs Guijuelo 1

Lega Calcio Siapkan Alternatif untuk Supercoppa Italia PESAWAT yang mengangkut para pemain AC Milan mengalami masalah teknis di London. Rossoneri menolak bermain di Supercoppa Italia yang digelar di Doha, Qatar, jika mereka baru bisa berangkat pada Rabu (21/12) waktu setempat. Hal itu berisiko bagi para pemain Milan karena mereka hanya punya waktu sehari untuk persiapan laga melawan Juventus yang berlangsung pada Kamis (22/12). Kini pihak Lega Calcio mencoba mengambil beberapa alternatif. Secara teoretis, Juventus yang sudah berada di Qatar bisa diberi kemenang­ an mudah 3-0. Tapi, itu bukan salah satu alternatif karena pihak Lega lebih memilih melakukan jadwal ulang. Menurut Calciomercato, kedua klub mungkin ingin bermain di

kandangnya masing-masing, namun tidak mungkin karena pertandingan hanya berjalan satu laga. Sementara itu, terlalu mepet jika menyewa Stadion Olimpico sebagai tempat netral untuk menggelar laga Supercoppa ini. Sedangkan tiket laga yang digelar di Stadion Jassim bin Hamad itu sudah terjual habis. Tentu jika memindahkan venue pertandingan, akan mencipta­ kan banyak kontroversi, yang juga akan berdampak pada pendapatan klub. Pertandingan ini juga harus dimainkan pada akhir tahun karena tidak ada waktu yang pas untuk kedua klub menggelar pada tahun depan. Kemungkinan terbesar adalah de­ ngan menggelar laga pada periode Boxing Day, yaitu Senin (26/12). Cuma

risikonya ada pada para pemain, yang memang telah merencanakan liburan Natal dan Tahun Baru. Alternatif yang paling mungkin adalah pertandingan diundur satu hari, yaitu pada Jumat (23/12). Dengan catatan, pesawat yang menerbangkan para pemain Milan bisa berangkat pada hari ini. CEO Milan Adriano Galliani menyebut situasi itu menjadi kerugian besar jika para pemainnya tetap berangkat ke Doha. “Kami telah mengalami gangguan olahraga yang cukup serius. Juventus sudah di Doha dan kami bisa tiba di sana pada malam hari, memiliki waktu hanya untuk satu sesi latihan sehari sebelum pertandingan,” ujar Galliani. (MTVN/O1)

FA Tetap Sanksi Vardy Tiga Laga ASOSIASI Sepak Bola Inggris (FA) memutuskan menjatuhkan sanksi tiga laga kepada striker Leicester City Jamie Vardy. Keputusan itu diambil FA setelah sang striker melakukan pelanggaran keras saat menghadapi Stoke City pada pekan ke-17 Liga Primer Inggris, Sabtu (17/12). Saat itu, Vardy men-tackle Mame Biram Diouf dengan dua kaki dan terlihat wasit. Akibat kejadian itu, wasit memberikan kartu merah langsung kepada striker asal Inggris itu. Leicester mencoba membela Vardy

dengan mengajukan banding kepada FA. Namun, upaya Leicester harus sia-sia karena FA tetap menjatuhkan sanksi larangan tiga laga kepada Vardy. “Jamie Vardy akan menjalani suspen­ si tiga laga setelah banding dari klub ditolak dalam persidangan Independent Regulatory Commission,” tulis pernyataan FA. “Striker Leicester City diusir dari lapangan ka­rena melakukan pelanggaran serius selama pertanding­ an melawan Stoke City, Sabtu (17/12),” kata pernyataan itu. (MTVN/O1)

n AFP/PAUL ELLIS

Jamie Vardy

selintas

MU Ingin Tambah Kontrak Mourinho

Berusaha Permanenkan Szczesny

MANAJEMEN Manchester United dikabarkan ingin mem­ perpanjang kontrak manajer Jose Mourinho. Langkah itu akan diambil meski eks manajer Chelsea itu baru saja ber­ gabung pada Juli lalu. Mourinho terikat kontrak hingga tiga tahun ke depan bersama MU. Namun, manajemen kabarnya senang dengan kinerja Mourinho dan ingin menawari kon­ trak baru kepada pelatih berusia 53 tahun itu. Mourinho membawa MU tidak terkalahkan dalam 10 laga terakhir di semua ajang. MU mengantongi tujuh kemenan­ gan dan tiga hasil imbang sejak terakhir menelan kekalahan dari Fenerbahce di Liga Eropa, 4 November lalu. Menilik portofolionya, Mourinho paling lama melakoni tugasnya tiga tahun, seperti yang dilakukannya di Porto, Chelsea, Inter Milan, hingga Real Madrid. Namun, kali ini Mourinho dikabarkan akan terbuka menerima tawaran perpanjangan kontrak bersama Setan Merah. Kemenang­ an kontra Sunderland pada Boxing Day bisa menambah keyakinan dia untuk memperpanjang masa bakti di Old Trafford. (MTVN/O1)

KEINGINAN AS Roma menjadikan Wojciech Szcezsny sebagai kiper utama mereka kian mantap. Kini, manaje­ men I Giallorossi ingin memermanenkan kontrak kiper asal Polandia tersebut dalam waktu dekat. Penjaga gawang asal Polandia tersebut bergabung Roma dari Arsenal pada bursa transfer musim panas 2015 dengan status pinjaman satu musim. Dalam periode itu, kiper berusia 26 tahun tersebut menunjukkan kontribusi apik dan tercatat mampu menorehkan 42 penampilan di seluruh kompetisi. Keinginan memermanenkan Szcezsny sudah dilakukan Il Lupi pada bursa transfer musim panas 2016, tetapi gagal karena tidak bisa memenuhi biaya transfer yang diminta Arsenal. Kini, mereka dikabarkan sudah mendapatkan dana untuk memermanenkan kontrak sang pemain. Namun, Roma tampaknya kembali menemukan ham­ batan. Pasalnya, Arsenal dikabarkan ingin mempertahan­ kan sang kiper untuk menggantikan Petr Cech yang sudah memasuki usia tidak produktif. (MTVN/O1)


kamis, 22 desember 2016

OLAHRAGA

LAMPUNG POST

18

LeBron Bawa Cavs Ungguli Bucks Hasil ini membuat Cavs tetap kokoh di puncak klasemen Wilayah Timur dengan meraih 38 poin. RICKY MARLY

L

EBRON James menjadi pahlawan kemenangan Cleveland Cavaliers atas Milwaukee Bucks pada lanjutan NBA, Rabu (21/12). Tembakan tiga angkanya di masa overtime memastikan Cavs menang dengan skor 114-108 dari Bucks di BMO Harris Bradley Center. Tembakan tiga angka LeBron mulus melesat pada saat waktu tersisa tinggal 24 detik lagi di babak overtime. Ia pun sekaligus menjadi pencetak skor tertinggi Cavs dengan 34 poin, disusul Kyle Irving dengan 28 poin. Bucks yang mengandalkan Jabari Parker dan Giannis Antetokounmpo mampu memberikan perlawanan sengit. Parker yang men­cetak 30 poin dan Ante­tokounmpo 25 poin berhasil menyamakan skor 100-100 di kuarter terakhir yang membuat laga harus di­ teruskan ke babak overtime.

Cavaliers sempat tampil meyakinkan di awal kuarter dengan unggul 35-27 atas Buck. Namun, tuan rumah yang tak ingin dipermalukan balik meng­ ungguli di kuarter kedua dengan 26-22, tetapi masih tertinggal total skor 53-57 dari Cavs.

Hasil lainnya: 76ers 93 - 108 Pelicans Hornets 117 - 113 Lakers Raptors 116 - 104 Nets Knicks 118 - 111 Pacers Heat 130 - 136 Magic Grizzlies 109 - 112 Celtics Rockets 100 – 102 Spurs Cavaliers kembali memimpin 84-78 pada kuarter ketiga atas Bucks. Namun, permainan Cavs yang menurun di kuarter terakhir dimanfaatkan Bucks untuk memaksa skor berakhir sama kuat 100-100 di kuarter keempat. Beruntung, LeBron mampu membawa Cavs bangkit di babak overtime sekaligus

mencetak poin penting bagi kemenangan timnya. Tambahan 14 poin di babak overtime membuat Cavs memastikan diri meraih kemenangan 114-108 dari Bucks. Hasil ini membuat Cavs tetap kokoh di puncak klasemen Wilayah Timur dengan meraih 38 poin. Sementara Buck masih bercokol di posisi kedelapan dengan toreh­ an 26 poin.

Cukup Jauh Sementara itu, Warriors memetik kemenangan de­ ngan skor terpaut cukup jauh, 104-74 atas Jazz di Oracle Arena, Oakland. Stephen Curry menyumbangkan 25 poin untuk Warriors, sementara Kevin Durant mengemas 22 poin. Klay Thompson mencetak 17 poin, sementara Draymond Green menyumbangkan 15 poin, 11 rebound, dan 5 steal. Di kubu Jazz, Joe Johnson menjadi penyumbang angka terbanyak de­ ngan 14 poin. (MTVN/O1) rickymarly@lampungpost.co.id

Hadiah Grand Slam Australia Terbuka Naik TURNAMEN Grand Slam Australia Terbuka akan meningkatkan total hadiah uangnya 14%. Total hadiah senilai 50 juta dolar Australia atau 36,19 juta dolar AS (Rp487 miliar) dengan 3,7 juta dolar Australia (Rp36 miliar) untuk pemenang nomor tunggal. Hadiah uang untuk pembukaan grand slam musim ini melonjak lebih dari tiga kali lipat sejak 2001 dan meningkat 10 juta dolar Australia sejak 2014. Demikian pihak penyelenggara me­ngatakan pada Rabu (21/12). Direktur turnamen, Craig Tiley, mengatakan penyelenggaraan difokuskan pada peningkatan kompensasi hadiah bagi pemain di babak awal dan kualifikasi, dengan pemain yang kalah

di putaran pertama akan mendapat 50 ribu dolar Australia atau naik 30% dari tahun lalu. Demikian pula hadiah uang untuk petenis yang melaju ke putaran dua juga meningkat 29%, menjadi 80 ribu dolar Australia, dengan petenis yang kalah di putaran ketiga dan keempat mendapatkan masing-masing 130 ribu dan 220 ribu dolar Australia. Total hadiah uang untuk perempat final, semifinal, runner-up, dan juara naik 9%. Grand Slam Australia Terbuka akan dimulai pada 16 Januari 2017 di Melbourne, Australia. Sementara itu, Juan Martin del Potro menjadi petenis unggulan yang bakal absen di Australia Terbuka 2016 karena cedera pergelangan

tangan. Hal itu membuat petenis Argentina itu absen untuk ketiga kalinya secara beruntun. Cedera itu juga mengancam keikutsertaan Del Potro membela Argentina pada babak pertama Piala Davis melawan Italia, Februari mendatang. “Kami sedang melihat apa yang menjadi prioritas sekarang ini. Jika tenis menunggu saya selama dua tahun, Australia bisa menunggu untuk saya satu tahun lagi,” ujarnya. “Masih ada waktu untuk untuk bisa menjalani babak pertama melawan Italia, tetapi tidak begitu banyak dan itu akan dimainkan di tanah liat dan saya butuh berjuang jika bermain di permukaan seperti itu,” kata dia. (MTVN/ANT/O2)

n MI/ANGGA YUNIAR

SURFING DI TANJUNGSETIA. Wisatawan asing menikmati wisata di Tanjung Setia, Krui, Lampung Barat, beberapa waktu lalu. Sebanyak 30 negara akan meramaikan kejuaraan surfing internasional di Pantai Tanjungsetia, Kecamatan Pesisir Selatan, Pesisir Barat, pada 4 April 2017.

30 Negara akan Ikuti Kejuaraan Surfing PULUHAN atlet selancar andal dari berbagai negara akan meramaikan kejuaraan surfing internasional di Pantai Tanjungsetia, Kecamatan Pesisir Selatan, Kabupaten Pesisir Barat. Kegiatan ini akan dilaksanakan jelang hari ulang tahun (HUT) kabupaten itu pada 4 April 2017. Kepala Dinas Pemuda dan Olahraga Pesisir Barat Azhari, kepada Lampung Post saat ditemui di kantornya, Rabu (21/12), mengatakan sekitar 30 negara akan menjadi peserta selancar internasional yang diselenggarakan oleh Word Surfing League (WSL)

di Pantai Tanjungsetia. “HUT Pesisir Barat keempat, yaitu pada 4 April mendatang, me­ rupakan puncak kejuaraan itu, ada 30 negara peserta. Oleh sebab itu, kami saat ini terus mempersiapkan segala sesuatunya menyambut kejuaraan internasional yang pertama kali diselenggarakan di kabupaten ini,” kata dia. Pihaknya, kata Azhari, setidaknya harus me­ nyiapkan penginapan dan juga kendaraan untuk para atlet dan ofisial yang meng­ ikuti kejuaraan itu. Menurut dia, digelarnya kejuaraan itu disambut antusias dan

bangga oleh pemkab dan masyarakat. Hal ini dika­ renakan akan menjadi ajang promosi besar untuk dunia pariwisata di Pesisir Barat yang memiliki sekitar 17 lokasi tujuan wisata ini. “Ke depan, ombak laut kita yang memang sangat cocok dengan olahraga surfing selain Bali dan Mentawai, akan makin dikenal di mancanegara. Selain itu ada keindahan alam dan potensi lain, seperti kuliner dan ke­ rajinan tangan masyarakat yang ikut dikenalkan de­ ngan adanya kejuaraan ini,” ujarnya. (YON/O2)

n AP/MORRY GASH

DUNKS. Pemain Milwaukee Bucks Giannis Antetokounmpo usai melakukan dunks saat melawan Cleveland Cavaliers pada lanjutan NBA, Rabu (21/12), di BMO Harris Bradley Center. Laga ini dimenangkan Cavaliers dengan skor 114-108.

Pelatih Timnas Harus Diputuskan Minggu ini PERSIAPAN tim nasional sepak bola Indonesia menjelang SEA Games Kuala Lumpur 2017 tersisa kurang dari delapan bulan. Demi mencapai target yang maksimal pada multiajang terbesar se-Asia Tenggara tersebut, skuat Garuda Jaya pun tidak bisa terlalu lama beristirahat dan harus segera memulai pelatnas mereka. Namun, setelah melakoni laga Piala AFF 2016 yang berakhir Sabtu (17/12), pelatih yang akan menakhodai tim Merah Putih menuju SEA Games 2017 itu masih belum diputuskan sehingga pelatnas khusus sepak bola belum bisa dimulai. Menteri Pemuda dan Olahraga Imam Nahrawi pun mengharuskan Federasi Sepak Bola Indonesia (PSSI) untuk

memutuskan siapa pelatih yang akan menunggangi timnas pada minggu ini. Pasalnya, Menteri asal Bangkalan, Madura, tersebut menargetkan skuat Garuda Jaya meraih emas di SEA Games. “Saya kira harus diputuskan di minggu-minggu ini agar Timnas U-23 dengan target emas SEA Games dapat segera dibentuk dan fokus di pelatihan nasional,” ujar Imam, Rabu (21/12). Imam menganggap target emas di SEA Games merupakan hal yang wajar, mengingat saat di Piala AFF 2016, Indonesia berhasil finis sebagai runner-up dengan hasil agregat 3-4 kontra Thailand. Padahal, persiapan Indonesia kurang dari dua bulan.

Imam pun berharap di waktu yang tersisa menjelang SEA Games, persiapan timnas bisa maksimal. Prestasi emas pun dapat diraih apabila didukung dengan tenaga pelatih profesional dan berpengalaman. “Saya ingin pelatih timnas yang disiplin, tegas, humanis, dan berpengalaman dalam menangani timnas. Meskipun PSSI yang menentukan pelatih timnas selanjutnya, saya sarankan kepada PSSI untuk melihat lebih jauh latar belakang kepelatihannya, lisensi, termasuk tim mana yang pernah ditangani pelatih tersebut dengan sukses,” ujar Imam. DI sisi lain, Wakil Ketua Umum PSSI Joko Driyono

masih enggan mengungkapkan bakal calon pelatih tim sepak bola Indonesia tersebut. Namun, ia mengatakan selama ini PSSI telah berkomunikasi secara intens terhadap pelatih yang diincar. Joko pun mengatakan pemilihan pelatih timnas berada di wilayah rapat Komite Eksekutif PSSI yang baru akan dilakukan pada 7 Januari mendatang. “Bisa jadi di 7 Januari baru diputuskan karena biasanya Exco meeting berlangsung satu hari menjelang kongres PSSI pada 8 Januari. Ketua Umum sudah berpesan kami tidak bisa berlama-lama dan bersantai-santai karena ini untuk persiapan SEA Games, sehingga harus bergerak cepat,” ujar Joko. (MI/O2)

Panitia Asian Games 2018 Massa Sulit Tolak Gelar Turnamen Uji Coba Williams dan Gaji Besar PANITIA Asian Games 2018 (Inasgoc) siap menggelar turnamen uji coba pada sejumlah cabang olahraga pada 2017, atau setahun menjelang penyelenggaraan pesta olahraga empat tahunan itu di Jakarta dan Palembang. “Salah satu fokus kami untuk tahun depan adalah penyelenggaraan test event sekitar Oktober, juga melakukan sosialisasi ke masyarakat,” kata Wakil Ketua Inasgoc, Muddai Madang, di Jakarta, Rabu (21/12). Sebanyak 10 cabang olahraga diharapkan bisa menggelar turnamen uji coba pada 2017 di venue-venue yang akan menjadi arena pertandingan Asian Games 2018. Namun, tidak menutup kemungkinan untuk menggelar uji coba pada lebih dari 10 cabang olahraga. Sebelumnya test event untuk arena Asian Games 2018, kata Muddai, adalah Asian Youth Games. Namun, mengingat dana yang terbatas, Inasgoc mengajukan penyederhanaan turnamen uji coba dan disetujui oleh Dewan Olimpiade Asia (OCA). “Jika menggelar Asian Youth Games, biayanya tentu sangat besar karena mirip dengan sebuah p e s t a o l a h ra g a , ” k a t a dia. Cabang olahraga yang dipastikan menggelar turnamen uji coba internasional, di antaranya

panahan, bulu tangkis, pencak silat, taekwondo, atletik, dan angkat besi. Venue-venue untuk turnamen uji coba tersebut diharapkan juga sudah siap pada waktunya. “Sejauh ini proses pembangunan atau renovasi infrastruktur untuk Asian Games 2018 masih sesuai waktu, tetapi memang agak ketat. K a m i harapkan tidak ada kesalah­ an dalam hal teknis y a n g b i s a menunda penyelesaian.” Muddai juga me­ ngakui terbatasnya dana membuat sosialisasi Asian Games 2018 di dalam dan luar negeri belum optimal. Seharusnya saat ini gema Asian Games sudah gencar. Termasuk sosialisasi di luar negeri, terutama di negara-negara peserta Asian Games. “Tahun 2017, kami akan lebih menggencarkan sosialiasi Asian Games, termasuk ke luar negeri, be­ kerja sama dengan kedutaan besar kita di berbagai negara Asia,” ujar dia. (ANT/O2)

TIM Williams F1 belum juga mengumumkan secara resmi tentang Fe l i p e Massa y a n g menerima pinang­ an me­reka. Meski

Felipe Massa n AP/VINCENT THIAN

sudah mengambil langkah pensiun dari Formula One (F1) untuk akhir musim ini, pembalap asal Brasil itu malah mengambil langkah comeback hanya dalam beberapa bulan keputusan untuk pensiun. Sebelumnya, tim Williams F1 mengatakan mereka takkan pernah melepas

Valtteri Bottas ke tim Mercedes GP jika mereka tak mendapatkan pembalap berpengalaman, sekaligus yang punya potensi terbaik memberikan hasil kompetitif saat musim 2017 nanti. Hingga akhirnya, tim yang bermarkas di Inggris itu pun menuliskan angka yang cukup besar untuk gaji di F1 2017. Dari keterangan yang dirilis Grandepremio. uol.com, tim Williams F1 menawarkan gaji setara dengan angka Rp83 milliar semusim. Angka ini pastinya bakal sulit ditolak, mengingat kesempatan seperti ini jarang-jarang datang kepadanya. Selain itu, Massa juga sulit menolak jika mantan timnya itu memohon agar harapannya di musim 2017 tak pudar. Lantaran apa yang mereka bangun selama ini butuh perjuang­ an besar, meski akhirnya kalah dari tim Force India di akhir musim 2016. Hal lain yang membuat Massa sepakat menerima pinangan mantan timnya itu karena alasan sponsorship di Williams F1. Saat ini sponsor utama mereka adalah Martini yang merupakan merek minuman beralkohol. Dari keterangan yang dilansir Motorsport.com, jika tim tersebut merekrut dua pembalap rookie yang usianya berada di bawah 25 tahun, bakal sulit mengajak salah satu pembalap tim ini untuk melakukan kegiatan promosi. (MTVN/O1)


otomotif

kamis, 22 Desember 2016

LAMPUNG POST

19

Dual Purpose Bike

Kawasaki Versys 650

Harga sepeda motor besar ini Rp197 juta on the road di Lampung.

“Versys 650 menawarkan tingkat kepercayaan yang tinggi bagi konsumen yang mendamba dual purpose bike,” kata Dedi di stan ADI SUNARYO pameran Kawasaki, lantai II Mal Boemi Kedaton, Bandar Lampung, AWASAKI Versys 650 meru­ Rabu (2/11). pakan motor Kawasaki yang Untuk dapur pacunya, lanjut mengusung konsep dual Dedi, Kawasaki Versys 650 dibeka­ purpose yang hadir dengan desain li dengan mesin berkapasitas 649 facelift terbaru yang kini terlihat cc fuel injection, liquid-cooled, lebih sporty de­ngan menawarkan 4-stroke parallel twin, DOHC, 8 kenyamanan berken­dara untuk valves yang disandingkan dengan melibas berbagai transmisi enam medan jalan. Su­ percepatan. dah satu bulan ini, Mesin tersebut Kawasaki Versys mampu memun­ 650 tersedia di di­ tahkan tenaga Motor dilengkapi ler resmi Kawasaki hingga 51 kW (69 fitur air bike system PS) pada 8.500 rpm Lampung dan siap menapaki medan dengan torsi 64 nm yang membuat jalanan di Provinsi (6,5 kgf.m) pada pengereman lebih Lampung. 7.000 min. “Lewat stabil dan antislip. Sales executive sistem monoshock Kawasaki Lam­ yang ditempatkan pung, Dedi Afrizal, mengatakan pada sisi samping membuat laju kawasaki Versys 650 hadir untuk kendaraan semakin seimbang mereka yang memiliki antusias dan tetap stabil saat menapaki berkendara tinggi yang menawar­ jalan bergelombang saat melaju kan keunggulan dengan long travel kencang,” ujar Dedi. suspension dan roda besar yang Untuk sisi bagasi, kata Dedi, Ver­ sporty. sys 650 juga disematkan dua boks Desain bodi yang ramping dan yang ditempatkan pada kedua sisi mesin Parallel Twin-kompak diran­ belakang bodi yang dapat diguna­ cang untuk jangkauan torsi lowkan pengendara untuk menyim­ mid sangat fleksibel dan seimbang. pan barang bawaan. “Boks juga

K

n LAMPUNG POST/ADI SUNARYO

KAWASAKI SERI BARU. Sales Kawasaki Lampung menunjukkan seri terbaru dari Kawasaki, yaitu Versys 650, di Mal Boemi Kedaton, Bandar Lampung, Rabu (2/11). bisa dilepas jika pengendara tidak memakainya,” kata dia.

Air Bike System Tidak hanya itu, dari segi ke­ nyamanan berkendara, Kawasaki Versys 650 ini juga dilengkapi visor pada bagian depan yang bisa diatur naik-turun untuk meng­ hadang hempasan angin ke badan

n ANTARA/ZABUR KARURU

PAMERAN MOBIL. Pengunjung mengamati mobil yang dipamerkan pada pameran otomotif Surabaya di Surabaya, Jawa Timur, Rabu (7/12). Pameran tersebut menampilkan puluhan merek mobil dan sepeda motor keluaran terbaru serta aksesori otomotif yang diharapkan dapat meningkatkan angka penjualan kendaraan bermotor pada akhir tahun dan menjadi stimulus bagi pertumbuhan otomotif pada 2017.

YZF-R15 Baru Terlihat Diuji Coba di Bekasi YAMAHA tengah menyiapkan jagoan baru untuk kembali mere­ but status raja motor sport. Sebe­ lumnya, mereka digempur oleh

Honda yang menggelontorkan banyak produk di segmen ini. Salah satu gacoan baru Ya­ maha adalah motor YZF-R15 V.3. Kabarnya, motor ini sedang diuji coba. Dari foto yang beredar di media sosial, motor tersebut terlihat sedang melintasi kema­ cetan di jalanan Kota Bekasi, Jawa Barat, Selasa (20/12). Ciri khas motor sport fairing 150 cc ini terlihat dari bagian buritan. Lampu sein model run­ cing persis seperti generasi yang saat ini beredar. Namun, lampu belakang tidak terlihat berganti bentuk. Ciri lainnya adalah lengan ayun tetap mengusung alumu­ nium yang mengawal pergerak­ an pelek dengan desain baru. Suspensi depan sudah berganti jenis upside down, sedangkan suspensi belakang tetap mono­ sok. Mesin kemungkinan bakal ada perubah­an menjadi DOHC. Maklum, pihak Yamaha mengaku puas dengan performa yang dita­ warkan mesin ini. (MTVN/E2)

pengendara. Untuk sistem pengereman, sepe­ da motor ini dilengkapi fitur ABS (air bike system) yang membuat pengereman lebih stabil dan an­ tislip. “Motor Kawasaki Versys 650 ini sangat nyaman dikendarai dengan upsite down dan kestabilan yang ditopang dengan ban yang lebih besar. Sangat cocok diguna­

kan untuk tur maupun berkendara sehari-hari,” kata dia. Dedi mengatakan untuk varian warna sendiri di Lampung tersedia warna putih dan kombinasi hitam. Dengan harga yang dibanderol Rp197 juta on the road di Lam­ pung. (E2) adi@lampungpost.co.id


PARIWARA PEMASANGAN

ALAT PEMADAM CV DATAM Menjual & Isi Ulang Alat Pemadam Kebakaran, Hub. Syahril 0821.8401.4555 / 0815.4089.8424.

BIBIT SINGKONG Jual Bibit Singkong Gajah Super PTS, hsl 10-20 Kg/Phn + 65 Ton/Ha, Telp. 0821-80815300 (No Sms)

KEHILANGAN

STNK BE 2979 NE, Nk.MHCTBR54F8K292073 Ns. E292073 an. Al Japri STNK BE 3075 BE, Nk. MH35D9205DJ768708 Ns. 5DG1768692 an. Leni Marlina STNK BE 3189 AJ, Nk. MH1JFS115FK078917 Ns. JFS1E 1076806 an. Fajar Murwanto STNK BE 3450 CP, Nk. MH1 JFA118CK076858 Ns. JFA1F 1077765 an. Silvia Listiana STNK BE 3973 CD, Nk. MH344D002CK278876 Ns. 44D283097 an. Kuwadi

STNK BE 4136 EA, Nk. MH328D40DCJ619194 Ns. 28D-3618995 an. Bhakti Samudra

STNK BE 4050 YX, Nk. MH1JFM216EK407195 Ns. JFM2E1392422 an. Murtina

STNK BE 4686 , Nk. MH1JF 5126BK605738 Ns. JF51E2580699 an. Wayan Timbal

STNK BE 4742 YU, Nk. MHJBE212BK032975 Ns. 3E2E1053528 an. Agus Pawitno

STNK BE 3417 OM, Nk. MH1 JFD227DK538630 Ns. JFD2 E-2533892 an. Luthfi Farhan

STNK BE 5755 PK, Nk. MH33C10029K252006 Ns. 3C1-252940 an. Aljupri

STNK BE 8808 BU, Nk. MH1HB11185K689236 Ns. HB11 E1687923 an. Dede Hasyim STNK BE 8864 YI, Nk. MH1JV22129K220059 Ns. JV225-1219895 an. Nillida

KERJASAMA

SCAFOLDING

MIX-IROELICIOUS menyewakan Alat + DJ untuk acara, Prome Nite, Wedding, Party Birthday, Party People dll, untuk Price 1 Juta/Day, Cp. 0821-76425119 / WA. 0896-81940096 / BBM. 7AA12C38

MESIN FOTOCOPY CV. Mitra Abadi. Jual s ewa p e r b a i k a n s u k u cadang & tinta photo copy. H u b . 0 8 1 2 . 7 9 0 9 . 8 9 8 / 0851.0880.5050

PELUANG BISNIS

Jual/Sewa/Kerja Sama Mesin Fotocopy, Hrg. mulai 5 Jt-an, Hub. 0852.6822.1083

KURSUS KURSUS MENJAHIT

CARI 3 PARTNER , anak muda suka bisnis. Profit 146%. Tulis : Nama Anda , kirim ke WA 0852.152152.00 buat janji interview.

PENGINAPAN

Ilmu dtgn, uang dtg Seumur hdp, 25 lbh cab. JULIANA JAYA top kursus mnjahit & mode, dftr skrng byr 50%, Jl. Teuku Umar Gg. Kiwi No.5, Hub. 07211701677

KOLAM RENANG

PONDOK PALAPA, Harga Mulai Dari 95.000/Hari, Di Pusat Kota, Fas : Ac, Tv, Km Pribadi, Breakfast, Parkir Luas, JL. P.E.M NUR 7623158, 7188333, 087899764477, 085380151888

RACUN API

Dunia Kolam Renang, pembuatan, perawatan, obat-2 & peralatan. Jl. Hayam Wuruk Komplek Ruko Kedamaian Asri No.8 Bandar Lampung. hub. 0851.0309.2567

PAKET PREWEDDING PAKET PERAWATAN (akhir tahun diskon 10%)

Rileks Dengan Paket ASOKA SPA

LOWONGAN Dibutuhkan CAPSTER untuk salon, yang berpengalaman di bidang Spa, pedicure, menicure dll, usia 20 – 30 tahun, Wanita. Lamaran dikirim ke Kafe Red 9 sebelah Apotik Enggal, syarat: KTP, pas photo 2 lembar ukr. 3 x 4

Dibutuhkan Kar yawati usia 25 – 30 untuk dididik menjadi Mases/urut. Hub. Bu Lina 0813.6837.8530.

Harga Mulai dari

Rp. 120 Ribu

Telp/WA/Line 0813-63226446 0812-71010469 BBM : 5D2EA1E6 – 5D4300D8 Email : ind_pratama@yahoo.co.id

Kijang LGX 2000 Solar, Mulus, Ac, Double Blower, Pajak Hidup, Surat Lengkap, Silver, Plat BE, Hub. 081369926677.

PROMO GELEGAR AKHIR TAHUN

WANDI

0812-7381-3939

GRANMAX PU DP 11 JT-AN

XENIA - TERIOS - AYLA - SIGRA

IKIN

DP 18 Jt Angs 4,4 Jt-an

COLT T120ss DP 4 Jt Angs 3 Jt-an

DAPATKAN SEGERA PROMO MENARIK AKHIR TAHUN CASH BACK, ACCESORIS, FREE SERVICE S/D 4 THN, BUNGA 0 % *Syarat dan Ketentuan Berlaku*

ARIY 0811-728-1101 0812-7456-1101

Terapi Lintah Jantung, Kolesterol, Darah Tinggi, Asam Urat, Klentar, Getah Bening, Gatal2 dll, Hub. 0823-71359992

SERVICE MIN JAYA SERVICE panggilan, Kulkas, Kulkas Freezer, Showcase, Freezer Box, M. Cuci, Dispenser, Pompa air, Hub. 0813-7992-9560 KAMI SIAP DATANG !!!

Di jual rmh baru 2kmt,2wc,LT 93m2, SHM susunan bar u harga nego T.Karang Barat 0813.1688.3134 Jual Rumah & tanah Kavling, di Ds. Simbaringin Sidosari, pdt pndduk, tdk jauh dr pusat keramaian, unit trbatas (Kes/tempo/ Kredit) Hrg Murah, Bersertifikat !!! Hub. 0821-78230958 Dijual r umah di Perum Antasari Permai Blok C No. 8, LT/LB 125/80 m, 3KT, 2KM, s.bor. hub. 0821.8142.0033, 0813.6796.8480. Di Jual Rmh Baru Type 54 LT. 90 m2, SHM, KT 2, KM 2, Sumur Bor, Listrik 1300, harga 275jt Sususan Baru – TKB, Hub. 0813.1688.3134

TANAH DIJUAL Dijual cepat tanah siap bangun seluas 768 m2 di Gang PU dekat Perumahan PU Jl. Masjid. Hub. 0813.6961.9555. Dijual cepat tanah di dekat Kampus Itera, luas 900 m2, AJB, hrg 215 Jt nego. Hub. 0812.7806.6944.

Jual Tanah Ls. (8 x 45,5 m2) Jl. Raya Pekalongan, No. 19 pgr jln hny 200m dr pasar Pekalongan, Hub. 0811-2531708/081369103963/0822-25988387 Tnh 4 Ha dgn hrg 3,8 M/Nego, Jl. Lintas Timur smpng jln raya, 3 Km dr psr simpang Sribawono – Lamtim, Strategis, Hub. Amel 0821-85307483 Jual Tanah Ls. 9.600 m2, Jl. Raya Pekalongan, Lok. Ckp Strtgs, cck utk apa sj, dkt pom bnsin & 500m dr pasar Pekalongan, 6 Km dr Metro, hrg 600rb/m, Hub. 0811-2531708/081369103963/0822-25988387

Jual 2 unit Rumah Baru, Lt. 116 m2, dan 136 m2, Nyaman, Murah, Strategis, Kodya, Owner 0822-69423528

Dijual rumah di Citra Garden Blok B30.28. lt.90 lb.70, Air PAM, Sumur bor, AC, 081379826999

Jual Tanah + Bangunan Rumah Lt. 7 x 11, Lok. Jl. Bakti Gg. Kijang No. 87 Kedaton, Hub. 082112912868 / 0813-80675616 Dijual cepat tnh Ls 1414 m2 SHm di Jl. P.Lingga Sukarame & tnh Ls 300 m2 SHm di Jl.Perintis 2 blkg Mall Boemi Kedaton. Hub. 0823.1991.0777.

TANAH KAVLING Tanah Kavling Jl. Kopi Arabika (dpn Kosan Maria ll/Griya Simpati) Kel. Gd. Meneng, Kec. Rj. Basa Bdl, L. 600 m2 (30 x 20 m), cck utk Kosan, SHM, TP, Hub. 0821-8755-7383

Dijual Rumah + 214 m2, Lb. 100 m2, 4 KT, Garasi luas, Gudang, tmpt solat, lstrk 1.300 watt, di Perum Bukit Bilabong Jaya Blok. C2 No.14, Hub. 0857-69446523 / 0812-87175830

CV TANRUA GILIRAYA Pengadaan/Pengisian PEMADAM KEBAKARAN Jl. Imam Bonjol 423 B Langkapura

Hub : 0721

- 260320 0853.7877.1111 0816.411.233

Bukan Gatot Brajamusti

Bpk. H. ROSADI dari Banten

KLINIK H. ROSADI hadir kembali di Kota anda memberikan Pelayanan yang paling alami tanpa suntik silikon dan bahan kimia sehingga tidak ada efek samping. Bpk. H. ROSADI meracik ramuan dibuat dari bahan nabati dan hewan, juga diiringi hasil tirokat dan doa untuk mengatasi berbagai macam yang berurusan dengan kejantanan diantaranya: Lemah Syahwat, Ejakulasi Dini, Impotensi dll. Metode yang digunakan mula-mula menditeksi dan membetulkan urat-urat yang tersumbat untuk mencapai kuat dan tahan lama. Karena Kuat dan tahan lama adalah tuntutan baik isteri maupun suami. Selanjutnya dikembangkan untuk besar dan untuk mencapai sensitif yang paling dalam. Dalam kurun waktu kurang lebih 30 menit hasilnya menakjubkan, Anda percaya atau tidak? tapi fakta yang berbicara. Beliau sudah berpengalaman dibidangnya dan sudah banyak pasien yang ditangani baik luar maupun dalam negeri, hasilnya sangat memuaskan, Permanen seumur Hidup. Pakar yang ini tidak menerima pasien wanita.. Masuk logika kaan..?

HOTEL PARAHIYANGAN Jl. Teuku Umar No. 14 Kamar 14, Tanjung Karang, Bandar Lampung Hp. 0813.7979.8034, 0822.8211.2223

VARIASI MOBIL

Kijang LGX 2001 bensin1,8 efi, Mulus,Ac Dingin, Double Blower, Pw, Cl, Pajak Hidup, Surat Lengkap, Plat BG, Biru Metalik, Hub. 081369926677.

COLT L300

TERAPI

RUMAH DIJUAL

OTOMOTIF TOYOTA

DP 120 Jt Angs 10 Jt-an

RIZKY BOR menerima pembuatan sumur bor bergaransi, servis pompa air, gulung dinamo dll. hub. 0853.6751.9001

PROPERTY

Jl. Gatot Subroto No. 21 Pahoman - Bandar Lampung

MOBIL DIJUAL

All New Pajero Sport

PUTRA PERKASA BOR jasa pembuatan sumur bor u/ rumah tangga, pabrik & jasa servis jet pump & submersible. Hub.0812 7229 409 / 0896 4936 3656

BANCAR 0812.7960.7819. PIN 2B1414BE WENI 0812.8568.2530 AYU 0895.3325.72732, 0813.7930.5507

yang segala bisa katanya, tapi spesialis terapi Mr. P dari ahlinya

Home SPA & Poll-CMN

SALON KHUSUS WANITA SWIMING POOL INDOOR

SUMUR BOR

CV. CAHAYA ABADI. Menjual berbagai apar+pengisian ulang Jl. Yos Sudarso 138 C ( d p n B u d i Wa h a n a M o tor). Hb. 085107520099, 081278001238.

KaNika Menyediakan Fasilitas :

Bina Usaha mnerima Pesanan Pintu Folding Gate & Rolling Door, Ser ta Melayani Servis, Hub. 0813-7950-7962.

0721-783.593, 783.679 Ext.1065

HARGA NEGO

RAMA DENTAL psng gigi palsu, psng kawat gigi Jl. Antasari dpn bioskop sinar & Jl. Urip Sumoharjo no.104 bdl Hub. 0812.7945122

BPKB BE 2979 NE, Nk. MHCTBR54F8K292073 Ns. E292073 an. Al Japri

STNK BE 6140 NN, Nk. MH1JB121X5K057015, Ns. JB12E1056738, an. Waryati

MUSIK

BR-V

MOBILIO

DP 13 JT-an

STOK TERBATAS

-

VELG RING 15 + BAN (RACING) SPION ELEKTRIK SARUNG JOK KACA FILM 60% GARANSI 5 TAHUN POWER WINDOW Syarat & Ketentuan Berlaku

0813-7777-2948 0852-6931-0857

DP 10 JT-an

| KACA FILM | TALANG AIR | KARPET DASAR | | SARUNG JOK | BODY COVER (NEGO)

PROMO HONDA AKHIR TAHUN TERSEDIA DP SUPER MINIM DARI YANG LAINNYA,

BUKTIKAN !!

PROMO PALING BESAR & PROSES PALING CEPAT !!!

SOFYAN 0813-6600-5800 RIZAL 0811-799-5000

PROMO AKHIR TAHUN

GRANMAX PU DP 11 JT Angs 2,7 JT

DP 15 JT Angs 3,6 JT

DP 16 JT Angs 2,9 JT

ZALI

0813-1414-0819

RIAN

0813-6911-5903 TERIOS R ADVENTURE DP 4,3 JT

XENIA R SPORTY

XENIA

SIGRA R DLX

AYLA

AYLA X

DP 14 JT DP 7 JT

DP 6 JT

DP 4 JT

DP 20,5 JT DP 7,5 JT

TERIOS R ADVENTURE

GRANMAX MB

GRANMAX PU

GRANMAX PU 1,3 STD

DP 11 JT

DP 21 JT DP 6 JT

DAPATKAN HADIAH MENARIK

TERIMA TUKAR TAMBAH & DAPATKAN PROMO AKHIR TAHUN BERSAMA SALESNYA

0821-765-6666-1 PIN BB 5FA273F1

PIN BB 58992A81

PROSES GAK RIBET,

NOTO MAS WAHYU MAS REYMOND Mas 0813.6750.8799 0852.6820.5773 Pin BB. D24BFED4

PROMO SUPER HEBAT !!

Menyediakan Fasilitas

DP Minim Angsuran Murah

Harga

Khusus Bulan ini

CALYA INNOVA FORTUNER SIENTA

WINATA 0823.7127.3136 HONDA BRIO

MOBILIO

XENIA

SIGRA

DP 9 JT-AN

Hub.

PARLAN

Dijual Vios all New G ’12 silver Metalik, Kodya, Hub. 0813-79032444

SIGRA

BONUS :

HONDA

FREE ACCESORIS

3069

DP 13 JT Angs 2,8 JT

DATSUN

Datsun GO+

MENERIMA PENGECATAN mobil / motor, Oplos cat mobil / motor, menjual cat PU, epoxy, cat duco, dempul, cat syntetic dll. Hub. 0853.7738.3777, 0852.6823.2220.

AYLA

RISTO 0813-6682-1110 AGUS 0821-7885-0081

Datsun GO

CARISCO VARIASI mnrm kc flm, Audio mbl, Alarm mbl,Cntrl lock,Pwr wndow dll, Jl. Sultan Agung jlr 2 Way Halim smping RM Puspa Minang 3 Hub. 0821.84890747/ 0857.68087476

HONDA LAMPUNG RAYA PESTA HONDA AKHIR TAHUN

0853-7788-2111 KITA KASIH LEBIH

DP 13 Jt

BANDUNG MODERN VARIASI. Distributor MBTECH + MURANO + ACCURA + KULIT. Dapatkan Discoun setiap pemasangan jok mobil, 2 baris Rp 1.900.000,-,3 Baris Rp 2.800.000,- Jl. AR Hakim Ruko Autopart Blok A10. Hub.0812.7206.1144

CAT MOBIL & MOTOR

BUKTIKAN.!

AHLI GIGI

STNK BE 2328 FJ, Nk. MHNFE74PUAK042431 Ns. 4D34TF77050 an. Jarim

STNK BE 6450 AO, Nk. MH1JB 81107K085791, Ns. JB8-1E1087051, an. Sri Suci Rohani Sinaga

HARGA NEGO

INDOCOOL, AC bar u. Pasang Service, Sparepart, Tirtayasa 0721- 8013130.085101581133/ Antasari 085266133838.

STNK BE 3964 OC, Noka. MH1JF114DK122016 Ns. JF1E1121478 an. Aman

IKLAN

20

Harga Nego

PARIWARA AC

LAMPUNG POST

Harga Nego

KAMIS, 22 DESEMBER 2016

PROMO DAHSYAT AKHIR TAHUN CALYA DP17 JT-an

SIENTA DP25 JT-an

AGYA DP11 JT-an

AVANZA DP15 JT-an

READY STOK ALL TIPE

DP 9 JT-an

Inget HONDA Inget DINA

Hub.

DINA 0853-6658-0009

“PROMO AKHIR TAHUN” BISA TUKAR TAMBAH PROSES MUDAH & CEPAT SERVICE MEMUASKAN

DP 5Jt-an

SIGRA DP 14Jt-an

DP

4Jt-an

TERIOS DP 12Jt-an

GRANMAX DP

10Jt-an

PROSES CEPAT & MUDAH

PROSES GAK PAKE RIBET

0822.8217.5404

Pin BB 538CAF94

PROMO DAHSYAT AKHIR TAHUN

PROMO AKHIR TAHUN AYLA X

MAS DANI ROHMAN 0812-7894-6666

DONI

0821-8598-2211 DP 12 JT-an

AYLA

AYLA

Angs 90rb /hari

SIGRA

DP 14 JT-AN

DP 4 JT-AN

XENIA R SPORTY DP 7 JT-AN

SIGRA R DLX DP 14 JT-AN

GRANMAX PU

GRANMAX PU

XENIA 1300 CC

TERIOS R ADVENTURE

Angs 90rb /hari

DP 7 JT-AN

DP 6 JT-AN

DP 11 JT-AN

PROSES MUDAH & CEPAT

PROSES CEPAT

0823-7458-8019

0823.0655.5010

ARA

ARI JOWO


kamis, 22 desember 2016

RUWA JURAI

n LAMPUNG POST/AAN KRIDOLAKSONO

TAMBAK DI HUTAN LINDUNG. Puluhan hektare tambak di Paret 7 Desa Berundung, Kecamatan Ketapang, Lampung Selatan, digarap secara tradisional oleh petani, Selasa (21/12). Pengelola tambak diklaim masuk kawasan hutan lindung tersebut mengaku memiliki sertifikat atas lahan tersebut. BERITA TERKAIT Hlm. 1

Kapolda Perintahkan Pemukul Khamami Ditangkap Mantan Wakapolda Metro Jaya ini mengungkapkan kasus pemukulan terhadap Khamami menjadi atensinya dan harus segera dituntaskan. DENI ZULNIYADI

K

EPALA Kepolisian Daerah (Kapolda) Lampung Irjen Sud­ jarno dengan tegas meme­ rintahkan Kapolres Mesuji segera menangkap pelaku yang memukul calon Bu­ pati Mesuji nomor urut 2, Khamami. Hal itu di­ sampaikannya usai rapat koordinasi Operasi Lilin di Graha Wiyono Siregar Pol­ da Lampung, Rabu (21/12). Kapolda mengatakan ka­ sus pemukulan terhadap Khamami ini merupakan tindak pidana. Untuk itu, Kapolres harus mengusut tuntas kasus pemukulan tersebut dan segera menang­ kap pelakunya. “Itu tindak pidana. Saya perintahkan Kapolres untuk segera me­ nangkap siapa pelakunya,” kata Kapolda, kemarin. Kapolda menegaskan Ka­ polres jangan membuangbuang waktu untuk mengu­

sut kasus ini. “Kalau sudah tahu orangnya tangkap.” Mantan Wakapolda Met­ ro Jaya ini mengungkap­ kan kasus pemukulan ter­ hadap Khamami menjadi atensinya dan harus segera dituntaskan. Di sisi lain, Kapolda meminta Kapolres menyelidiki apakah pemu­

Kapolres harus mengusut tuntas kasus pemukulan tersebut dan segera menangkap pelakunya. Itu tindak pidana. kulan ini berkaitan dengan pilkada. “Di situ sebagai apa dan bagaimana bisa terjadi penganiayaan. Itu merupakan tindak pidana,” ujar Kapolda.

Jenderal bintang dua ini mengatakan telah siap menurunkan pasukan un­ tuk melakukan pengaman­ an jika terjadi kerusuhan di tempat tersebut. “Kami lihat eskalasinya, mudahmudahan Kapolres bisa meredamnya,” kata dia.

Usut Tuntas C a l o n B u p at i M e su j i nomor urut 2, Khamami, meminta agar kasus penye­ rangan yang dialaminya sekelompok orang tersebut diusut dengan tuntas. Pasalnya, sejumlah saksi mata dan korban luka-luka lainnya yang ikut hadir dalam acara pembekalan Linmas se-Kecamatan Way Serdang, di Balai Desa Pan­ cawarna, sudah membuat pengaduan resmi ke Polres Mesuji. “A d a s e k i t a r t u j u h orang yang melakukan penyerang­a n, salah sa­ tunya adalah calon wakil bupati Mesuji nomor urut 1, Adam Ishak. Mereka da­ tang dengan bersenjatakan pedang dan golok untuk membubarkan acara yang sedang saya hadiri,” kata

Khamami saat dimintai keterangan di Mapolsek Tanjungraya, Rabu (21/12). Terpisah, sekitar pukul 10.00, 15 orang tidak dike­ nal mendatangi Kantor Kecamatan Way Serdang. Sekretaris Camat Way Ser­ dang Budi menyatakan jika kedatangan mereka untuk mencari Camat Way Ser­ dang Andi Subrastono. Be­ lum diketahui maksud dan tujuan kedatangan mereka serta apakah berkaitan de­ ngan pemukulan Khamami atau tidak. Diberitakan sebelum­ nya, sekitar tujuh orang bersenjatakan pedang dan golok mendatangi acara pembekalan linmas se Kecamatan Way Serdang, yang dihadiri petahana Khamami sebagai tamu un­ dangan pada pukul 20.00, Selasa (20/12). Dalam insiden tersebut, sedikitnya empat orang m e n g a ­l a m i l u k a - l u k a . Khamami mengalami luka memar di rahang kanan akibat pukulan salah satu pelaku penyerang. (NAS/D2) deni@lampungpost.co.id

Chusnunia Lantik Kepala Desa PAW BUPATI Lampung Timur Chusnunia Chalim memberi­kan selamat ke­ pada para kepala desa (kades) yang baru dilantik sebagai kepala desa peng­ ganti antarwaktu (PAW). “Amanah yang Saudara emban, saya berharap di­ laksanakan dengan sung­ guh-sungguh dan iklas karena Allah swt. Karena amanah yang Saudara emban, selain dipertanggungjawabkan kepada atasan, juga diper­ tanggungjawabkan kepada Allah swt,” kata Mba Nuni, sapaan akrabnya, di aula Pemkab Lamtim, Rabu (21/12). Menurutnya, desa mem­ punyai peran yang sangat besar dalam perkembang­ an dan kemajuan suatu dae­r ah atau kabupaten. Ibarat suatu bangunan, kata Nuni, desa meru­ pakan fondasi awal kar­ ena program-program dari pemerintah lang­ sung menyen­tuh kepada masyarakat bawah. J i k a su at u k a b u p at­ en, warga desanya bisa hidup sejahtera, harmo­ nis, rukun, dan damai,

21

Polisi Tangkap Pemerkosa Gadis

Satnarkoba Bekuk 4 Tersangka Sabu SATU pekan terakhir, Sa­ tuan Narkoba (Satnarkoba) Markas Kepolisian Resor (Mapolres) Way Kanan mem­ bekuk empat pelaku penya­ lahgunaan narkoba jenis sabu-sabu. Kasat Narkoba Polres Way Kanan Iptu Nel­ son Siahaan, mewakili Kapol­ res Way Kanan AKBP Yudy Chandra Erlianto, menyam­ paikan Satnarkoba telah menangkap empat pelaku penya­lahgunaan sabu-sabu. Penangkapan keempat pelaku tersebut di lokasi yang berbeda-beda, untuk tiga pelaku, yakni ND alias WA (35), ER (27), warga Kam­ pung Banjarmasin, dan LI (27), warga Kampung Ban­ jaragung, Kecamatan Bara­ datu. Ketiga pelaku dibekuk ketika sedang pesta narkoba di salah satu rumah pelaku. Kemudian RY alias RE (35), warga Kampung Su­ kamaju, Kecamatan Bu­ miagung, merupakan kurir narkoba jenis sabu-shabu dan dibekuk di tengah jalan. “Keempat pelaku sengaja namanya dirahasiakan un­ tuk kepentingan penyelidik­ an lebih lanjut,” kata dia di ruang kerjanya, kemarin. Adapun kronologisnya, yaitu Minggu (18/12), sekitar pukul 20.00, anggota Sat­ narkoba Polres Way Kanan bersama anggota Polsek Bahuga melakukan penang­ kapan terhadap RY di jalan poros Kampung Suka­maju, Kecamatan Bahuga. Penang­ kapan berawal dari infor­ masi warga bahwa di rumah pelaku sering terjadi tran­ saksi narkotika. Kemudian, anggota langsung mene­ lusuri dan ternyata pelaku tidak ada di rumahnya. Saat hendak mencari pelaku, ternyata pelaku dalam perjalanan pulang. Saat itulah anggota lang­ sung memberhenti­kan ken­ daraannya dan melakukan peng­geledahan. Dari hasil penggeledahan ditemukan satu bungkus rokok yang di dalamnya berisi­ kan satu bungkus plastik kecil berisikan sabu-sabu seberat 0,05 gram. Sementara ketiga pelaku lainnya dibekuk saat sedang berpesta sabu-sabu dan berjudi. (TRA/D2)

LAMPUNG POST

kabupaten tersebut akan maju. Oleh sebab itu, kata Nuni, dalam meningkat­ kan pemberdayaan desa diperlukan aparatur desa yang mengerti akan tu­ gas, tanggung jawab, serta wewenangnya sehingga mampu memberdayakan desa menuju desa yang maju dan sejahtera. “Sebagai kepala desa, hendaknya dapat me ­ mahami, menaati, dan melaksanakan apa yang menjadi tugas, wewenang, kewajiban, dan tanggung jawabnya, sesuai dengan peraturan perundang-un­ dangan yang berlaku.” Ia mengatakan peran d a n t a n g g u n g j a wa b kepala desa ke depan akan semakin berat seiring de­ ngan meningkatnya tan­ tangan perubah­an zaman. Menurut Nuni, kehidupan seorang kepala desa, tidak bisa terlepas dari kehidu­ pan pribadinya. Bupati menyatakan kades seba­ gai seorang pribadi akan dituntut untuk menjadi figur yang dapat dicontoh oleh masyarakat, baik dari sikap, tutur kata, maupun tindakan. (FEN/D2)

n LAMPUNG POST/MUSANNIF EFFENDI YUSNIDA

LANTIK KADES. Bupati Lampung Timur Chusnunia Chalim melantik kepala desa pergantian antarwaktu (PAW) di aula Pemkab Lamtim, Rabu (21/12).

ANGGOTA Polres Lampung Utara menangkap seorang warga yang diduga me­ merkosa seorang gadis berinisial MA (18), yang masih tetangganya sen­ diri, Selasa (20/12), sekitar pukul 23.30. Perbuatan tersangka dilakukan ber­ ulang-ulang dengan cara memperdaya korban. Ia mengaku sebagai titisan Tuhan dan jika tidak mau menuruti permintaannya, korban dan keluarganya akan terkena azab. Tersangka, yakni Rohma­ don (34), warga Kecamatan Abung Tengah, Lampung Utara, kini masih men­ jalani proses penyidikan atas kasus tersebut. Kasat Reskrim Polres Lampung Utara AKP Su­

priyanto, mewakili Ka­ polres Lampung Utara, mengatakan penangka­ pan itu dilakukan setelah pihaknya mendapatkan laporan dari keluarga kor­ ban yang diduga telah memerkosa sebanyak 19 kali selama empat bulan terakhir ini. ”Sebelumnya kami telah memeriksa sejumlah saksi, baik korban dan warga, barulah tersangka lang­ sung ditangkap saat ber­ sembunyi di rumahnya,” ujarnya. Supriyanto juga men­ jelaskan dari hasil pemer­ iksaan sementara, tersang­ ka menga­kui perbuatan­ nya dan dia memerkosa korban sebanyak 10 kali di lokasi berbeda. (HAR/D2)

Ratusan Warga Tuntut Kades Transparan SEBANYAK seratusan warga Desa Sinarpalembang, Ke­ camatan Candipuro, Lam­ pung Selatan, berunjuk rasa menuntut kepala desa (kades) Sugiat transparan mengelola dana desa, Rabu (21/12). Sebab, pekerjaan perbaikan jalan onderlaag di Dusun I dan II sepan­ jang 2 km tidak sesuai ren­ cana anggaran biaya (RAB). Ditam­bah lagi dana kegia­ tan PKK dan santunan anak yatim tidak disalurkan. Salah seorang pengunjuk rasa, Yuliati (46), mengaku merupakan ketua kelompok kerja (pokja) di desa tersebut, tidak mendapatkan dana kegiatan. “Kami tidak dapat dana kegiatan pokja, sedang­ kan desa lain dapat Rp5 juta/ pokja,” kata dia, kemarin. Sejak kepemimpinan Sug­ iat, kata dia, ibu PKK hanya dilibatkan kegiatan pen­ gajian di rumah dinas Bu­

pati Lampung Selatan dan kantor camat Candipuro. “Ditam­bah lagi, santunan untuk yatim piatu hanya di­ belikan kambing,” ujar dia. Hal senada diungkap war­ ga lainnya, Murtini (52), yang mengatakan jalan onderlaag di Dusun I yang seyo­ gianya mengguna­kan pasir, tetapi faktanya mengguna­ kan tanah.Kepala Badan Pemerin­tahan Desa (BPD) Desa Sinarpalembang, Sohi­ bun, mengatakan anggaran untuk perbaikan jalan di dua dusun itu sebesar Rp367 juta. Dia meminta kades untuk memenuhi tuntutan masyarakat membongkar dan memperbaiki dari awal jalan onderlaag tersebut. Menanggapi hal itu, Kades Sinarpalembang Sugiat mengaku siap memenuhi se­ luruh tuntutan masyarakat untuk memperbaiki jalan tersebut. (HAN/D2)

Salah Paham, Adik Aniaya Kakak Ipar AKIBAT selisih paham, Ujang Suganda, warga Kampung Talangtembesu, Kelurahan Ujunggunung, Kecamatan Menggala, Ka­ bupaten Tulangbawang, tega menganiaya kakak ipar­n ya sendiri hingga tewas. P e n g a n i aya a n ya n g menggunakan senjata tajam itu diketahui karena tubuh korban terdapat luka tusuk­a n di dua tempat. Pertama di bagian kuping tembus hingga leher serta di bagian punggung korban, korban tewas diduga akibat kehilang­an banyak darah. “Diketahui korban yang meninggal dunia adalah Kodirin (50), warga Ta­ langtembesu. Pria tersebut meninggal dunia di RSU­ DAM diduga kehabisan darah akibat luka bacok di bagian leher belakang. Sebe­ lumnya sempat dirawat di Rumah Sakit Umum Daerah (RSUD) Menggala, tapi ka­ rena lukanya cukup parah terpaksa dirujuk ke RSU­ DAM,” ujar Kanit Reskrim

Polsek Menggala Bripka Kasno, Rabu (21/12). Dia juga mengatakan penganiayaan yang me­ nyebabkan korban tewas itu bermula saat tersangka Ujang Suganda (30), warga Kompleks Perumahan 14 yang masih satu desa de­ ngan korban, duduk di de­ pan rumah orang tuanya. Pada waktu yang sama, korban datang dengan membawa kendaraan roda dan langsung menggeber gas sepeda motor. Ter­ sangka yang kesal lang­ sung mengejar korban dan sempat terjadi perkelahian antara keduanya, tapi tidak di­sangka pelaku mengeluar­ kan senjata tajam jenis pisau sangkur. Akibatnya, korban tertusuk di bagian punggung dan leher di ke­ bun karet tersebut. Kasno menambahkan Polsek Menggala telah berkoordinasi dengan Pol­ res Tulangbawang untuk mengejar pelaku yang hing­ ga kini belum diketahui keberadaannya. (ATA/D2)

Polres Lampung Utara Perketat Pengamanan Gereja PIHAK Kepolisian Resor (Polres) Lampung Utara ber­ sama TNI 0412 Kodim akan memperketat penjagaan sejumlah gereja yang ada di daerah setempat selama pelaksanan perayaan Natal dan Tahun Baru. Sebanyak ratusan per­ sonel akan disiagakan dan ditempatkan di 48 gereja yang ada di wilayah Lam­

pung Utara guna menjaga ketertiban dan keamanan selama perayaan Natal dan Tahun Baru berlangsung. ”Dalam pengamanan perayaan Natal tahun ini, kami akan mengedepan­ kan tindakan premtif dan preventif yang didukung kegiatan deteksi dini dan penegakan hukum,” kata Kabag Ops Kompol

Handak, mewakili Kapol­ res Lampung Utara AKBP Esmed Eryadi, usai rapat koordinasi lintas di aula Rekompu Malpores setem­ pat, Rabu (21/12). Dia juga menjelaskan ren­ cananya pihaknya akan menggelar upacara pasu­ kan dalam pengamanan parayaan Natal dan Tahun Baru terlebih dahulu yang

akan diikuti sejumlah pihak terkait yang dilaksanakan di halaman Mapolres, Kamis (22/12). Kegiatan peng­ amanan perayaan Natal dan Tahun Baru yang disebut Operasi Lilin ini digelar selama 10 hari dimulai 23 Desember 2016—1 Januari 2017. Dari data yang ada, kata Handak, sebanyak 48 gereja

yang tersebar di wilayah Lampung Utara dan un­ tuk pengamanan Natal ta­ hun ini. Menurutnya, ada tiga lokasi gereja yang le­ taknya berada di dalam perkotaan dan menjadi titik fokus pengamanan ekstra aparat kepolisian. Selain itu, pihaknya juga akan mendirikan sejumlah pos pengamanan. (HAR/D2)


DAERAH

kamis, 22 desember 2016

Warga Terserang DBD Meninggal Meningkatnya kasus DBD erat kaitannya dengan perubahan musim dari kemarau ke hujan. AHMAD AMRI

D

U A wa r g a D e s a Sukaraja, Kabu­ paten Pesawaran, diduga diserang atau men­ derita deman berdarah dengue (DBD). Satu orang di antaranya meninggal dunia. Mereka yang diduga diserang DBD yaitu Pu­ tri Mulya Sari (21), warga Dusun VII, meninggal du­ nia, dan Dewi (23), warga Dusun II, dirawat di RSUD Pringsewu. Kepala Seksi Pemberan­ tasan Penyakit Dinas Kese­ hatan Kabupaten Pesawaran Elvira, saat dihubungi Lampung Post, Rabu (21/12), mengatakan belum bisa memastikan karena be­ lum dapat informasi dari puskesmas dan Rumah Sakit Adven,” kata dia. Terkait adanya warga Sukaraja dirawat, dia juga belum mendapat laporan dari puskesmas. “Saya juga belum dapat laporan, nan­ ti dicek dulu. Jika benar meninggal karena DBD, dapat dipastikan karena terlambat dilakukan pe­ nanganan,” ujarnya. Widi (21), tetangga kor­

ban, mengatakan Putri Mulya Sari meninggal pada Minggu (18/12). “Pembu­ luh darahnya pecah, dari hidung dan mulut menge­ l u a rk a n d a r a h , su d a h meninggal saja mulutnya dikasih kapas supaya tidak keluar darah,” kata dia.

Pembuluh darahnya pecah, dari hidung dan mulut menge­ luarkan darah, sudah meninggal saja mulutnya dikasih kapas supaya tidak keluar darah. Berdasarkan data Lampung Post pada Oktober lalu, jumlah penderita (DBD) di Kabupaten Pe­ sawaran cenderung me­ ningkat. Warga diimbau waspada dan menerap­ kan pola hidup bersih dan sehat (PHBS) dan M3 plus. “Jika melihat data dan

laporan dari puskesmas yang ada, Agustus hingga September, kasus dugaan DBD cenderung mening­ kat,” kata Kasi Pemberan­ tasan Penyakit (P2) Dinas Kesehatan Pesawaran, El­ vira Irianty. Secara perinci ia men­ jelaskan pada Agustus ter­ catat 13 kasus dugaan DBD, sedangkan September 19 kasus DBD. “Data yang sudah masuk ini belum tentu semuanya positif DBD, masih dugaan. Na­ mun, warga harus waspada terhadap wabah DBD,” kata dia. Meningkatnya kasus DBD erat kaitannya dengan pe­ rubahan musim, dari ke­ marau ke hujan. “Salah satunya, penyebaran nya­ muk penyebab DBD karena adanya tempat penampung­ an air sebagai sarang dan berkembang biak nyamuk penyebab DBD.” U p aya ya n g d i l a k u ­ kan pihak Dinas Kese ­ hatan yaitu melakukan penyuluh­a n, pembagian bubuk abate ke setiap war­ ga agar digunakan atau ditabur ke bak mandi atau tempat genangan air yang terdapat di sekitar tempat tinggal. (D1) amri@lampungpost.co.id

Pesisir Barat Khitan 300 Anak PEMERINTAH Kabupaten (Pemkab) Pesisir Barat, melalui Dinas Sosial, Tena­ ga Kerja, dan Transmigrasi (Dinsosnakertrans) Pesisir Barat, menghelat khitanan massal memperingati Hari Kesetiakawanan Sosial Na­ sional (HKSN) 2016. Bakti sosial tersebut dipusatkan di Gedung Serbaguna (GSG) Selalaw, Labuhanjukung, Kecamatan Pesisir Tengah, Selasa (20/12), sekitar pu­ kul 09.00. Kepala Dinsosnakertrans Pesisir Barat, Marzuki, me­ ngatakan kegiatan tersebut menjadi gerak dasar mem­ perlancar penyelengga­ raan Gerakan Bulan Bakti Sosial secara terarah dan

berkelanjutan, terwujud­ nya tata kehidupan dan masyarakat dilandasi ke­ setiakawanan, serta tercip­ tanya kondisi sosial yang mampu menjadi landasan Indonesia sejahtera. “Kegiatan bakti sosial khi­ tanan massal ini telah dilak­ sanakan sejak 1 Desember, dan puncaknya pada hari ini dengan keseluruhan pe­ serta khitanan seluruhnya 300 peserta dari masingmasing kecamatan yang ada di Kabupaten Pesisir Barat,” ujar Marzuki. Dia mengatakan pada 1 Desember dilaksanakan di Kecamatan Bengku­ nat dengan 34 anak , 6 Desember di Kecamatan

Bengkunatbelimbing (20), 7 Desember di Kecamatan Ngambur (29), 8 Desem­ ber di Kecamatan Pesisir Utara (29), 12 Desember di Kecamatan Pesisir Selatan (23), 13 Desember di Keca­ matan Lemong (33), dan 16 Desember di Kecama­ tan Pulaupisang (17). “Pada 20 Desember ini yang melibatkan empat kecamatan, yaitu Pesisir Tengah, Karyapenggawa, Way Krui, dan Krui Selatan, dengan jumlah peserta khitanan massal adalah 114 anak. Dengan jumlah ke­seluruhan peserta dari awal kegiatan adalah 300 anak yang telah disunat massal,” kata dia. (CK10/D1)

LAMPUNG POST

22


kamis, 22 Desember 2016

DAERAH

LAMPUNG POST

23

Pantau Proyek, Zainudin Meradang Bupati akan memanggil perusahaan pengerja proyek. PERDHANA WIBYSONO

B

n LAMPUNG POST/WAHYU PAMUNGKAS

KERJA SAMA. Bupati Lampung Tengah Mustafa menandatangani MoU kerja sama dengan Universitas Bandar Lampung yang disaksikan Rektor UBL Yusuf Barusman, di Hotel Sheraton, Bandar Lampung, Rabu (21/12). MoU ditandatangani langsung oleh Bupati Mustafa dan Rektor UBL Yusuf Barusman.

jelma ram

Cinta Virman untuk Tanah Kelahiran (2-Habis)

Perpusseru Palas Resmi Beroperasi

VIRMAN Ardana (27) men­ jadi kades termuda yang ter­ pilih dalam pesta demokra­ si pemilihan kepala desa (pilkades) serentak di Kabu­ paten berjulukan Bumi An­ dan Jejama, Kamis (15/12). “Niat saya mencalonkan diri sebagai calon kades hanya ingin mengamalkan ilmu supaya bermanfaat dan bisa diterapkan di tengah-tengah masyarakat tempat kelahir­ an saya, untuk mengabdi kepada masyarakat,” ujar dia. Setelah lulus, seleksi pada tahap pencalonan kepala desa sehingga sampai pada masa pemilihan kepada desa (pilkades) yang digelar secara serentak di Kabu­ paten Pesawaran, Kamis (15/12), dan dia terpilih dengan jumlah mata pilih tertinggi dari tiga calon kades lainnya. “Alhamdulillah atas takdir atau izin Allah Swt. Dari 1.177 mata pilih yang hadir, saya memperoleh perolehan suara terbanyak, yaitu 770 suara. Kemudian calon no urut 4, Lamsari, 196 suara. Lalu, calon no

M E N I N G K AT K A N b u ­ daya membaca menuju masyarakat yang cerdas, Perpustakaan Seru (Per­ pusseru) di Kabupaten Lampung Selatan, kembali dioperasikan. Kali ini Per­ pusseru Kecamatan Palas diresmikan di halaman kantor camat setempat, Rabu (21/12). Perpusseru tersebut diresmikan oleh Asis­ ten Bidang Ekonomi dan Pembangunan (Ekobang) Lamsel Erlan Murdian­ tono yang mewakili Bupati Lamsel Zainudin Hasan. Turut dihadiri Plt Badan PP dan KB Lamsel Irfan Sakura, Kabid Perpusta­ kaan BPAD Bahari, dan Ka­ bag Bidang Pemerintahan I Ketut Sukerta. Peresmian Perpusse­ ru yang dihadiri ribuan masyarakat Kecamatan Palas itu dibarengi dengan peresmian gedung PAUD Desa Sukabakti, puskes­ mas rawat jalan (PRJ), dan kantor PP dan KB. Selain itu, dimeriahkan dengan lomba mewarnai anakanak PAUD/TK dan lomba tumpeng serta pelayanan kesehatan. Camat Palas Rika Wati mengatakan Perpusseru

Virman Ardana urut 3, Dejibi Sujatmiko, 160 suara. Terakhir calon no­ mor urut 1, Hidayat, mem­ peroleh 35 suara, sedang­ kan suara rusak sebanyak 15,” ujar dia. Setelah dinyatakan unggul dari tiga calon kades lainnya dan dia sebagai kades Desa Sukamaju, akan berusaha menjalankan amanatnya sebagai kades dengan sem­ boyan atau moto ayo bangun desa bersama masyarakat, membangun Desa Sukamaju, Punduhpidada, Kabupaten Pesawaran. “Insya Allah setelah di­ lantik dan resmi menjadi kepala desa, pertama saya akan melakukan koordi­ nasi dengan aparatur desa. Selanjutnya menjalankan program BUMDEs, insen­ tif guru mengaji.” (D1) n Ahmad Amri

Kecamatan Palas didi­ rikan mendukung pro­ gram Bupati Zainudin Hasan guna mewujud­ kan masyarakat gemar membaca. Melalui Per­ pusseru kecamatan dan desa diharapkan dapat memperluas wawasan dan pengetahuan serta meningkatkan daya kon­ sentrasi otak. “Dengan membaca da­ pat meningkatkan kemam­ puan kita dalam berbicara. Perlu diketahui, Pemkab Lamsel memberikan kom­ puter sebanyak lima unit dan enam unit untuk Desa Pulaujaya, Bandanhurip, dan Mekarmulya,” kata dia, kemarin. Erlan Murdiantono mengatakan tujuan dari pendirian Perpusseru juga sebagai pusat baca masyarakat untuk mening­ katkan pengetahuan dan kemampuan diri, dengan Bupati Zainudin Hasan ingin mencerdaskan anak bangsa dengan terben­ tuknya Perpusseru hingga ke pelosok desa. “Sekarang masyarakat di Palas bisa menggunakan fasilitas yang ada untuk meningkatkan pengeta­ huan,” kata dia. (SYA/D1)

U R U K N YA b a h a n material yang digu­ nakan pada proyek jogging track di Kecamat­ an Sidomulyo, Lampung Selatan, membuat Bupati Zainudin Hasan meradang dan akan memanggil pihak rekanan. Proyek jalur joging yang dikerjakan dengan me­ nelan anggaran sebesar Rp979.210.000 dari APBD 2016 Lampung Selatan itu berada di lapangan Desa Sidorejo. Bupati Lampung Selatan Zainudin Hasan me­ ngatakan hasil peninjauan langsung terhadap proyek jogging track menggunakan paving block berkualitas rendah. “Lihat ini, baru dihentak­

kan sekali paving block-nya sudah patah dan hancur,” kata dia, seraya menghen­ takkan paving block terse­ but, Rabu (21/12). Zainudin, yang memiliki pengalaman sebagai peng­ usaha, mengetahui bahan

Masyarakat harus kritis, begitu juga wartawan jika melihat proyek seperti ini agar bisa langsung ditindaklanjuti. material yang bagus dan buruk. “Ini kan bohongbohongan namanya, di lu­ arnya semen tapi di dalam­ nya tanah semua, bukan pasir,” ujarnya. Orang nomor satu di ka­

bupaten berjuluk Gerbang Krakatau itu menegaskan akan memanggil perusahaan yang mengerjakan proyek tersebut. “Lihat kualitasnya seperti ini, berarti penang­ gung jawabnya tidak benarbenar serius,” kata dia. Adik kandung Ketua MPR Zulkifli Hasan itu juga akan memanggil Dinas Pekerjaan Umum (PU) sebagai peng­ awas pekerjaan atau proyek tersebut. “Jika nanti tidak sesuai, saya blacklist reka­ nannya,” ujarnya. Bupati Lamsel meminta semua elemen masyarakat kritis menghadapi perso­ alan seperti itu. Jika tidak se­ suai, masyarakat langsung melaporkan kepadanya. “Masyarakat harus kritis, begitu juga wartawan jika melihat proyek seperti ini agar bisa langsung ditindak­ lanjuti,” kata dia. (D1) perdhana@lampungpost.co.id

Angin Kencang Landa Pesisir Lamsel RIBUAN nelayan tradisional di pesisir timur dan barat Kabupaten Lampung Sela­ tan tidak melaut sejak Ming­ gu (18/12) akibat gangguan cuaca ekstrem yang me­ landa perairan Selat Sunda tersebut. Gelombang tinggi dan hembusan angin kencang tidak hanya mengganggu aktivitas nelayan kecil. Han­ taman cuaca ekstrem yang berlangsung sejak Minggu (18/12) lalu juga memorak­ porandakan sejumlah pa­

pan reklame di jalan lintas Sumatera (Jalinsum) serta pepohonan banyak yang tumbang merusak rumah warga di Desa Pasuruan, Kecamatan Penengahan. “Seperti pohon nangka dan bayur yang nyaris menimpa rumah Tantio (30). Dua pohon tersebut menimpa kandang hingga rusak parah. Beruntung empat ekor kambing tidak tertimpa pohon tumbang akibat angin kencang diser­ tai hujan yang terjadi pada

Senin—Selasa (19—20/12) pagi,” kata Tantio, Selasa (20/12). Selain kandang kambing, seekor sapi milik Legimin (45), warga Dusun Sumber­ sari, Kecamatan Sragi, mati akibat tertimpa pohon bayur yang tumbang setelah diter­ jang angin kencang. Anca­ man cuaca ekstrem yang kerap terjadi sejak November lalu itu juga memorakpo­ randakan atap rumah sejum­ lah warga di Penengahan dan Ketapang. (KRI/D1)

PERESMIAN PERPUSSERU Asisten Ekobang Lampung Selatan Erlan Murdiantono didampingi Camat Palas Rika Wati saat menggunting pita pada peresmian Perpusseru Kecamatan Palas, di kantor camat setempat, Rabu (21/12).

n LAMPUNG POST/ ARMANSYAH

Aparatur Desa Kecamatan Katibung Gelar Workshop n LAMPUNG POST/PERDHANA WIBYSONO

LOKAKARYA. Pemerintahan Desa Neglasari, Kecamatan Katibung, Lampung Selatan, menggelar kegiatan lokakarya peningkatan kapasitas aparatur desa, di balai desa setempat, Rabu (21/12).

JJAA Helat Khitan Massal SEBANYAK 55 anak warga Desa Kotadalam, Keca­ matan Sidomulyo, Lam­ pung Selatan, mengikuti sunatan massal. Kegiatan sosial itu diselenggarakan takmir Masjid Abu Bakar dan PT Juang Jaya Abdi Alam (JJAA). Humas Affair PT JJAA Hendra Yudi mengatakan kegiatan sosial itu kerja sama pihaknya dengan takmir Masjid Abu bakar yang berada di perusahaan feedloter tersebut. “Kami kerja sama lakukan kegiat­ an sosial ini,” ujar Hendra Yudi, Rabu (21/12). Hendra mengatakan kegiatan khitanan massal

terhadap anak warga seki­ tar itu dilakukan sekaligus memperingati maulid nabi Muhammad saw. “Peri­ ngati maulid Nabi sekaligus khitan massal,” kata dia. Anak-anak yang meng­ ikuti khitan massal meli­ puti warga Desa Kotada­ lam, Sukabanjar, Suak, dan Budidaya. “Mereka semua dari desa yang dekat den­ gan perusahaan,” ujarnya. Selain khitan massal, anak-anak tersebut diberi­ kan sarung, baju koko, peci, dan uang tunai serta alat tulis. “Kegiatan sunatan massal dilaksanakan berte­ patan dengan libur seko­ lah,” ujarnya. (HAN/D1)

PEMERINTAH Desa Negla­ sari, Kecamatan Katibung, Lampung Selatan, meng­ gelar kegiatan workshop p e ­n i n g k a t a n k a p a s i t a s aparatur desa di balai desa setempat, Rabu (21/12). Workshop dilakukan da­ lam rangka persiapan dana desa (DD) yang me­ningkat hingga 20% sehingga apara­

tur desa yang melakukan pengelolaan anggaran ha­ rus sesuai aturan dan trans­ paran. Kepala Desa Neglasari Nurhadi menyambut baik workshop yang diberikan kepada aparatur desanya. “Tentu kami sambut baik kegiatan yang positif ini,” kata dia.

Menurutnya, dalam men­ jalankan pengelolaan yang dimulai dari perencanaan, pelaksanaan, dan pelapor­ an haruslah sesuai de­ngan petunjuk pelaksanaan (juklak) dan petunjuk teknis (juknis). Dalam melakukan pe­ ngelolaan DD, kata Nurhadi, melibatkan aparatur desa

dan sebagai penanggung jawabnya kepala desa. “Kami sudah transparan melakukan pengelolaan DD,” ujarnya. Namun, pengelolaan keuangan mulai dari ang­ garan dana desa (ADD) dan DD yang mencapai mili­ aran rupiah haruslah terus diberikan pembinaan dan

petunjuk agar tidak salah dalam melakukan pengelo­ laan keuangan. Berdasarkan pemantauan Lampung Post, workshop peningkatan kapasitas aparatur desa itu dihadiri Forum Komunikasi Pimpin­ an Kecamatan Katibung, Perpajakan, Inspektorat, dan tim ahli. (HAN/D1)


DAERAH

kamis, 22 desember 2016

LAMPUNG POST

24

Ribuan Guru Terima Dana Sertifikasi Menurut dia, selama ini dana tunjangan sertifikasi dicairkan langsung melalui rekening pribadi para guru penerima di sejumlah bank yang ada, seperti Bank Lampung, Mandiri, BRI, dan BNI. RIAN PRANATA

S n DOK HUMAS PEMKAB LAMPURA

RAPAT RSUD RYACUDU. Sekretaris Kabupaten Lampung Utara Samsir didampingi Asisten III Efrizal Arsyad memimpin rapat bersama Direktur RSUD Ryacudu di ruang kerjanya, Rabu (21/12).

Pemkab Tuba Peringati Hari Ibu MEMPERINGATI Hari Ibu ke-88 dan HUT Dharma Wanita Persatuan yang ke -17 tahun 2016, Tim Penggerak PKK Kabupaten Tulangbawang menggelar berbagai cabang perlombaan. Acara peringatan itu dihadiri Pelaksana Tugas (Plt) Bupati Tulangbawang Rimir Mirhadi, Rabu (21/12), di gedung serbaguna (GSG) Pemkab setempat. Ketua Tim Penggerak PKK Tulangbawang Fatmawati mengatakan kegiatan tahunan tersebut selain untuk menjalin silaturah-

mi, juga diharapkan dapat memotivasi dan membangkitkan semangat kaum ibu untuk lebih maju. “Kaum wanita juga ba­ nyak yang aktif di organi­ sasi, tanpa melupakan kodratnya sebagai wanita. Ini perkembangan yang positif, terutama untuk kemajuan Kabupaten Tulangbawang,” ujar istri Plt Bupati Tulangbawang tersebut kemarin. Dia mengatakan Hari Ibu merupakan hari kebangkitan wanita Indonesia, sebab itu perlu dipelihara harkat dan

martabatnya karena seorang wanita sangat berperan sekali dalam memelihara keluarga. Menurut Fatmawati, dengan diadakannya lomba berhijab dengan busana pesta dan lomba merangkai bunga itu diharapkan dapat meningkatkan kreativitas kaum wanita. “Perlombaan ini bukan hanya untuk mencari siapa pemenang tapi jadi kan ini sebagai ajang silaturahmi.” Sementara itu, Plt Bupati Kabupaten Tulangbawang Rimir Mirhadi mengatakan melalui peringatan Hari Ibu

tersebut diharapkan juga dapat mengenang jasa wanitawanita cerdas di negeri ini. “Karena sejarah adanya Hari Ibu tak lepas dari semangat yang dikobarkan oleh pejuang wanita dahulu. Seperti yang sudah banyak kita ketahui beberapa pahlawan wanita nasional, di antaranya Cut Nyak Dien, Dewi Sartika, dan Raden Ajeng Kartini, mereka adalah sosok wa­ nita dan sekaligus ibu yang dengan rela memperjuangkan kaum wanita serta kemerdekaan.” (*/D2)

EBANYAK 1.361 guru menerima dana sertifikasi triwulan IV dari Dinas Pendidikan dengan total keseluruhan anggar­ an mencapai Rp14 miliar lebih. Setelah beberapa bulan mandek, ribuan guru yang telah memiliki sertifikasi pendidik di Kabupaten Tulangbawang kini bernapas lega. Pasalnya, mulai Rabu (21/12), Dinas Pendidikan Tulangbawang telah mencairkan uang sertifikasi triwulan IV yang menjadi hak mereka yang telah dibayarkan melalui rekening masing-masing guru. “Dana sertifikasi sudah dicairkan dan saat ini dalam proses melakukan pengiriman ke masing-masing rekening pemilik di sejumlah bank karena jumlahnya banyak, bisa dilihat mulai Rabu—Kamis (21—22/12),” kata Kepala Dinas Pendidikan Tulangbawang M Firsada di kantornya, Rabu (21/12). Dia menjelaskan untuk triwulan IV ini tunjangan sertifikasi yang telah diper-

siapkan untuk 1.361 guru dengan total keseluruhan Rp14.008.172.575. Menurut dia, selama ini dana tunjangan sertifikasi dicairkan langsung melalui rekening pribadi para guru penerima di sejumlah bank yang ada, seperti Bank Lampung, Mandiri, BRI, dan BNI. Akibatnya, guru yang bersangkutan harus mengecek sendiri apakah tunjangannya sudah masuk atau belum.

Kami berharap kepada dewan guru untuk terus berkomitmen mencerdaskan anak bangsa. “Pencairan tunjangan sertifikasi ini dipastikan tidak ada potongan karena dibayarkan melalui rekening, dari kas daerah langsung ditransfer dan saya minta kepada penerima tunjangan dapat melihat langsung di rekening masing-masing

melalui bank yang sudah ditunjuk.”

Tidak Berutang Firsada juga mengungkapkan Dinas Pendidikan Tulangbawang pada tahun ini tidak mempunyai utang kepada guru karena pihaknya telah membayar sertifikasi dari mulai triwulan I—IV yang pada triwulan I pihaknya telah membayarkan dana tersebut ke 1.228 dewan guru dengan total Rp11,83 mi­ liar, pada triwulan II kepada 1.370 guru dengan total dana Rp14,37 miliar, dan triwulan III diberikan kepada 1.271 guru dengan total anggaran Rp12,34 miliar. Untuk triwulan IV dibayarkan pada Desember ini dan diberikan kepada 1.361 guru dengan total anggaran Rp14 miliar lebih. Pihaknya bersyukur karena telah menyalurkan dana sertifikasi guru di Tulangbawang deng­ an baik dengan dari total keseluruhan triwulan I—IV total anggaran yang telah disalurkan untuk sertifikasi guru pada 2016 sebanyak Rp52,56 miliar lebih. “Semoga saja dengan telah dicairkannya sertifikasi guru ini kami berharap kepada dewan guru untuk terus berkomitmen mencerdaskan anak bangsa,” ujar Firsada. (D2) rian@lampungpost.co.id

Tubaba Dapat Hibah Kerangka Jembatan Rp18 Miliar KEMENTERIAN Pekerjaan Umum dan Perumahaan Rakyat (Kemenpu-Pera) menghibahkan kerangka baja untuk jembatan senilai Rp18 miliar kepada pemerintah Kabupaten Tulangbawang Barat. Bantuan ini rencananya dialokasikan untuk penyelesaian pembangunan jembatan dialiran Way Kiri Tiyuh Karta dan Gunungkatun. Hal tersebut dikatakan Kadis Pekerjaan Umum Tubaba Iwan Mursalin. Menurut dia, bantuan kerangka baja tersebut merupa­kan bentuk perhati­

an Pemerintah Pusat untuk mempercepat pemba­ ngunan di kabupaten se­ tempat. Mengingat, kata dia, turunnya anggaran APBD 2017 membuat pemerintah kabupaten setempat mencari terobosan untuk melanjutkan pemba­ngunan jembatan penghubung di Tiyuh Karta. “Alhamdulillah, Pemerin­ tah Pusat langsung merespons keinginan masyarakat. Bantuan ini, rencananya dikirim sebelum akhir 2016,” kata Iwan di ruang kerjanya, kemarin. Dia menjelaskan dengan bantuan kerangka baja terse-

but, diharapkan tahun depan jalan ruas Karta yang meng­ hubungkan Tubaba dengan Kabupaten Lampung Utara dan Way Kanan dapat dilalui masyarakat. Mengingat, jembatan yang memiliki bentang 60 meter tersebut yang belum memiliki kerangka baja. “Untuk badan jembatan sudah selesai dikerjakan. Pembangunan jembatan ini dilakukan secara bertahap sejak 2013. Kendalanya hanya biaya penganggaran kerangka bajanya. Namun, masalah ini sudah terjawab dengan dapatnya bantuan ini,” ujar dia. (MER/D2)

Belasan Pejabat Ikuti Tes Penyesuaian Jabatan SEBANYAK 17 pejabat di lingkup Pemerintah Kabupaten Lampung Utara, mengikuti tes penyesuaian jabatan (job fit) untuk mengisi sejumlah jabatan di satuan kerja yang mengalami penyesuaian sesuai arahan Kementerian Pendayagunaan dan Aparatur Negara dan Reformasi Birokrasi (Kemenpan-RB). Kepala Badan Kepegawai­ an Daerah Lampung Utara KD Iwan Setiawan mengata­ kan sesuai dengan perda Lampura No. 5/2015 tentang perangkat daerah bebera-

pa satuan kerja ada yang dilebur, dipisahkan serta dinaik­k an statusnya, termasuk para staf ahli bupati, tapi nomen klaturnya tidak me­ngalami perubahan atau jumlahnya tetap 37 jabatan. Hal tersebut juga sesuai de­ ngan Surat Edaran Kemenpan-RB Nomor: B/3116/F/ Panel B/9/2016. “Mereka yang mengikuti uji kompetensi itu adalah yang menduduki posisi kepala satker mengalami penyesuaian nomenklatur sehingga wajib mengikuti

job fit ini, sebab harus dilakukan pula penyesuaian kualifikasi, kompetensi, dan kinerjanya,” kata dia di aula BKD setempat, Selasa (20/12). Menurut Iwan, berdasarkan perda itu, terdapat 20 jabatan yang akan dikukuhkan. Tidak terdapat perubahan nomenklatur, tapi harus ada penyesuaian. Seperti BKD yang berubah menjadi Badan Kepegawaian dan Pengembangan SDM de­ ngan tugas pokok dan fungsi (tupoksi) sama. (FIT/D2)

Adeham Resmikan Pasar Desa Tunasjaya PENJABAT (Pj) Bupati Tulangbawang Barat Ade ham mengapresiasi warga masyarakat di Kecamatan Gunungagung yang telah mendukung terwujudnya pembangunan Pasar Desa (PD) Tunasjaya. “Saya yakin keberadaan pasar ini nantinya dapat bermanfaat untuk menjadi sarana meningkatkan aktivitas perekonomian masyarakat di sekitar Kecamatan Gunungagung,” kata Adeham, saat meresmikan pasar desa yang berada di

Tiyuh Tunasjaya, Kecamat­ an Gunungagung, Rabu (21/12). Selaku kepala pemerintahan, ia berharap masyarakat dapat memanfaatkan keberadaan pasar tersebut dengan sebaik-baiknya. “Sehingga pada akhirnya dari pasar ini nantinya samasama merasakan dampak positif yang lebih besar bagi perkembangan perekonomian di sekitar kawasan Kecamatan Gunungagung.” Adeham menjelaskan ada beberapa hal yang ditekan­

kan, yaitu hendaknya unsur pengelola pasar dapat mene­ rapkan manajemen yang berkualitas dan bertujuan memberikan pelayanan terbaik bagi para pedagang dan masyarakat sebagai konsumen. “Kemudian, hendaknya seluruh unsur yang ada di pasar ini secara bersama-sama senantiasa memelihara kebersihan dan kenyamanan pasar, sehingga kami akan merasa betah untuk menjalankan aktivitas jual beli di pasar ini,” kata dia. (CK11/D2)


Turn static files into dynamic content formats.

Create a flipbook
Issuu converts static files into: digital portfolios, online yearbooks, online catalogs, digital photo albums and more. Sign up and create your flipbook.