Lampung Post Weekend Minggu, 26 November 2017

Page 1

n Indo e si a 20

er

b a ik

Ber ba

sa

17

ha

SERTIFIKAT STANDAR PERUSAHAAN PERS

LAMPUNG POST PERINGKAT V PENGGUNAAN BAHASA INDONESIA DI MEDIA MASSA CETAK

T

DALAM RANGKA BULAN BAHASA DAN SASTRA 2017 BADAN PENGEMBANGAN DAN PEMBINAAN BAHASA KEMENTERIAN PENDIDIKAN DAN KEBUDAYAAN

PERINGKAT V NASIONAL

20

minggu Iv NOVEMBER 2017

HALAMAN

No.14337 / TAHUN XLIII

TERUJI TEPERCAYA

Terbit Sejak 1974

Yang Muda Peduli Lingkungan

@lampostonline @buraslampost

Harian Umum LampungPost

Leher Cantik dengan Bunga Timbul

Kita mesti menyadari bahwa menjaga lingkungan itu sangat penting demi keberlangsungan mahluk hidup.

Dengan kerah terbuka, kehadiran bunga-bunga yang mengitari leher tampak lebih tegas.

FASHION | Hlm. 20

MUDA | Hlm. 9

ig@lampost

E-Mail: redaksi@lampungpost.co.id

Rp3000/eks I Rp75.000/bulan (di luar kota + ongkos kirim)

“Sampai sekarang kami dari PGRI tidak pernah berhenti untuk terus memperjuangkan hak-hak guru terutama guru honorer.’ Wayan Satria Jaya Ketua PGRI Lampung

LENTERA | Hlm. 7

Ikuti Berita Terkini KLIK

www.lampost.co

Mendidik Anak lewat Dongeng Mendongengi anak itu soal niat atau kesungguhan hati. NUR JANNAH

S

ATU di antara sejumlah metode yang tepat dan efektif untuk mendidik anak dengan mendongeng. Banyak orang beranggapan mendongeng merupakan pekerjaan mudah dan bisa dilakukan setiap orang tua. Faktanya, sekarang jarang orang tua yang mau mendongeng untuk anaknya. Sebuah dongeng sebenarnya bukan hanya dituturkan sebagai pengantar tidur. Ada makna dan pesan yang ingin disampaikan melalui suatu dongeng. Orang tua yang memahami manfaat dongeng bagi anaknya dan memiliki kesadaran mendidik yang tinggi tentulah mau mendongengkan anak-anaknya. Sebab, mendongeng bukan perkara mau atau tidak. Mendongengi anak itu soal niat atau kesungguhan hati. “Orang tua harus memahami bagaimana dunia anak-anaknya. Pada tahapan tumbuh kembang yang manakah anaknya berada? Ketika orang tua paham hal tersebut, maka orang tua akan paham memilih ­dongeng yang baik untuk anaknya,” kata Direktur Kreatif Komunitas Dongeng Dakocan,

(orang tua). Menurut Iin, pada usia itu anak belum bisa berpikir rumit karena fase perkembangannya masih berada pada tahap psikomotorik.

Tantangan Iin juga menjelaskan tantangan mendongeng pada era digital lebih banyak ketimbang zaman dulu. Menurutnya, suasana yang tercipta harus menye­ nangkan agar pesan dalam dongeng dapat sampai atau diterima si anak. Iin menyebutkan pada dasarnya orang tua di rumah sudah memiliki suasana tenang yaitu saat zona alpha, ketika si anak akan tidur. Waktu tersebut adalah suasana paling ampuh untuk menyampaikan dongeng yang mengundang banyak pesan baik untuk anak-anak. Pesan yang disampaikan akan terserap langsung tanpa penghalang. “Sebab itu, bayangkan jika orang tua membiarkan anaknya tertidur sambil menonton televisi yang mungkin saja acara yang sedang ditayangkan meng­ undang banyak kekerasan dan hal-hal yang belum pantas menjadi hak untuk

n LAMPUNG POST/M UMARUDINSYAH MOKOAGOW

Iin Mutmainah, ditemui di rumahnya, beberapa hari lalu. Iin mengungkapkan dalam memberikan sebuah dongeng sebaiknya disesuaikan dengan tingkatan usia anak. Sebab, setiap tahapan umur memiliki konsekuensi terhadap dongeng tertentu. Ia mencontohkan dongeng untuk anak usia dua tahun targetnya adalah bagaimana membuat anak senang mendengarkan suara yang dihasilkan oleh pendongeng

n LAMPUNG POST/M UMARUDINSYAH MOKOAGOW

MENDONGENG UNTUK ANAK. Seorang ibu mendongeng untuk anaknya. Selain menghibur, kegiatan tersebut juga mengedukasi anak untuk

lebih peka terhadap sekitar.

tidak bisa menggunakan kedekatan emosional yang terjadi secara langsung antara si pendongeng dan si anak. Sementara guru kesenian dan ­dongeng dari SDN 2 Gedongair, Bandar Lampung, Maryudi menjelaskan ­banyak manfaat yang didapat anak dari mendongeng. Salah satunya meng­asah keterampilan dan membentuk karakter anak itu sendiri. Selain itu, mendongeng melatih anak untuk berani tampil percaya diri di depan umum. “Di sini yang kami tekankan adalah anak belajar berani bicara di depan orang lain. Salah satunya untuk tema pahlawan, anak-anak jadi lebih ­mengenal karakter pahlawan Indonesia. Mulai dari kapan dia lahir, nama panggil­ an, dan sebagainya” kata Maryudi di sela lomba dongeng di Mal Boemi Kedaton, Selasa (21/11). Psikolog dari Universitas Lampung, Diah Utaminingsih, menjelaskan mendongeng dapat menanamkan nilai-nilai budi pekerti kepada anak. Selain itu, ada kedekatan emosional antara orang tua dan anak, sebab ketika mendongeng ada interaksi aktif secara langsung. “Di sini orang tua bisa secara langsung menumbuhkan rasa ingin tahu anak dan menumbuhkan motivasi untuk belajar,” ujar Diah. (M1)

Pendongeng harus sedikit bekerja keras karena punya lawan yang nyata yakni acara sinetron atau film di televisi.

didengar atau ditonton seorang anak?” Iin melanjutkan dongeng masa kini banyak yang diadaptasi menjadi ­sinetron, sayangnya bukan diperuntukkan untuk anak-anak. Sekarang, ­dongeng malah menjadi konsumsi remaja dan dewasa. Hal ini merupakan pemikiran yang keliru. Karena itu, sebaik-baiknya orang tua men­dongeng, kata dia, mendongenglah secara langsung pada anak. Televisi, kata Iin,

nur@lampungpost.co.id

Pesan Moral Sebuah Cerita

n LAMPUNG POST/M UMARUDINSYAH MOKOAGOW

PENDONGENG. Pendongeng tengah menghibur anak-anak dengan cerita menarik. Kini kegiatan

mendongeng jarang diselenggarakan.

KETIKA orang tua mendongeng untuk anak, apa yang menjadi cerita dan pesan moral dalam sebuah dongeng akan disimpan di alam bawah sadar seorang anak. Pesan moral tersebut akan dikenali oleh syaraf di kepalanya dan akan muncul 20 tahun ke depan menjadi sikap hidupnya. Hal itulah yang menjadikan aktivitas mendongeng begitu bermanfaat untuk anak. Direktur Kreatif Komunitas Dongeng Dakocan, Iin Mutmainah, mengungkapkan jika ingin membangun generasi yang respek dengan toleransi dan keberagaman, maka ceritakanlah kepada anak-anak tentang indahnya perbedaan. Ia mencontohkan melalui cerita Timun Mas yang tanpa adaptasi. Si ibu minta diberikan anak kepada raksasa, tapi ibu harus berjanji untuk memberikan kembali anaknya kepada sang raksasa saat anaknya berusia 18 tahun. Pada kemudian hari, ibu itu melanggar janjinya dan raksasa yang menagih janji tersebut akhirnya mati. Menurutnya, jika ini diceritakan kepada anak usia 5—6 tahun bisa kacau. Sebab, kesimpulan terhadap cerita ini bisa beragam. Bisa saja akan ada pemikiran dari anak-anak yang mendengar dongeng itu bahwa janji tidak harus ditepati, janji bisa dilanggar, kejujuran akan hilang, dan lain sebagainya. Dengan demikian, tidak akan terbangun

sikap bertanggung jawab dari anak. “Jangan ceritakan versi Timun Mas pada anak usia itu, buat versi lain. Misalnya, kare­ na keteguhan hati sang ibu, akhirnya dia tetap menepati janji kepada si raksasa. Ibu itu menyerahkan anak yang sangat dicintainya. Dalam hatinya, ibu itu berdoa agar Tuhan melindungi anaknya,” kata Iin. Dia melanjutkan dalam dongeng tersebut raksasa adalah lambang dari cobaan dan rintangan berat menuju perjalanan hidup menjadi manusia yang dewasa dan bertanggung jawab. Sebab itu, pesan yang disampaikan dari dongeng yang versinya telah berubah itu menjadi tepat sasaran dan tepat makna. “Negara Jepang sudah melakukan hal ini. Mereka telah merevitalisasi dongeng rakyatnya dan menjadikannya gerakan budaya. Anak-anak usia dini sudah diberikan dongeng tentang falsafah bangsanya. Tentu saja dikemas dengan cerita yang sederhana dan dimengerti oleh anak.” Ditanya soal tokoh karakter baik dari cerita rakyat maupun tokoh Disney apakah akan memengaruhi antusiasme si anak saat ini, Iin menjawab hal tersebut tidak menjadi masalah. Menurutnya, dalam sebuah dongeng yang terpenting adalah isi pesannya, bukan siapa tokohnya. Meski dia tidak menampik bahwa anak-anak sangat suka dengan brand image sebuah tokoh. (NUR/M1)


10Idunia anak

MINGGU IV

NOVEMber 2017

cerita ANAK

Noni Belanda dan Biawak Peliharaannya Oleh : Faris Al Faisal

N

oni Isabella melamun di puncak mercusuar. Rambutnya yang pirang tertiup angin hingga tergerai liar. Pandang matanya jatuh keluar. Menjelajahi Pulau Rakit (Bompyis) yang sering dilewati kapal-kapal pesiar. Mata gadis kecil itu biru berbinar. Indah sekali seperti buah ganitri muda yang ­menguar.

Ia datang bersama ibunya dari Belanda untuk berlibur. Ayahnya tuan Dedrick Defras adalah pegawai Belanda yang ditugaskan menjaga lampu suar. Bersama seorang rekan­

nya bernama tuan Vander­ veer. Tujuannya memandu­ kapal-kapal Belanda yang hilir mudik agar tetap aman di jalur berlayar. Tidak menabrak bebatuan karang ataupun kandas keliar. “Bella sedang apa? Tadi Ayah mencari-cari,” ucap Ayahnya sambil berusaha menyelesaikan undakan yang terakhir. Mercusuar itu me­ miliki enam belas lantai dan tiga ratus anak tangga yang harus dinaiki, meliuk-liuk, dan melingkar. “Iya, Noni, Ayahmu mengkhawatirkanmu. Tempat ini masih angker,” timpal tuan Vander­ veer yang ikut membantu memencar. “Bella bosan, Ayah. Tak ada teman, tak ada mainan.” Ayahnya tergelak. “Kita di pulau Bompyis sayang, bukan di Amsterdam.” “Bella ingin punya teman main, Ayah.” “Baiklah, nanti Ayah carikan. Bukan begitu Vanderveer?” ucapnya menghibur. “Ya, Noni sayang.” Ketiganya lantas menikmati keindahan pu­

lau kecil yang terletak di semenanjung utara Indramayu itu dari atas mercusuar. Awan gemawannya putih memesona macam bunga bungur. Matahari senja berseluncur, ketiganya turun dari puncaknya setelah menyala lampu suar. Di rumah yang diperuntukkan bagi penjaga mercusuar, Nyonya Dedrick Defras sudah mempersilakan makan malam, ayam hutan bakar. “Makanlah, aku tahu kalian sudah sangat lapar,” ucapnya berkelakar. Dalam pembicaran di sela- s e l a

n SUGENG RIYADI

makan malam, tuan Dedrick Defras me­ nyampaikan sesuatu kepada Vanderveer. “Kalau tak ada halangan, besok, tuan Eu­ genius bersama beberapa serdadunya ber­ kunjung ke sini. Langsung dari Batavia, ibu kota Hindia Belanda.” “Baik tuan, saya akan meneropongnya dari atas mercusuar,” tegas Vanderveer. Esoknya, di Pulau Rakit sebuah kapal milik Kompeni Belanda bersandar. Rombongan tuan Eugenius datang sesuai kabar. “Apa kabar kalian? baik bukan?” ucapnya dengan berpelukkan. “Baik tuan,” ucap tuan dan nyonya Dedrick Defras, Isabella, dan Vanderveer. “Noni, betah tinggal di sini?” tanya tuan Eugenius kepada Isabella. “Iya, tuan Eugenius. Namun, noni kesepian tak ada teman,” ucapnya sedih. “Ah, bagaimana kalau saya beri nona ­hadiah? Sepasang biawak. Apa noni suka?”

mewarnai

“Biawak? Jinakkah?” “Tak usah khawatir. Ia akan menjadi te­ man yang menyenangkan buatmu.” Lalu dengan sebuah perintah, dua orang ser­ dadunya mengambilkan sepasang biawak dari dalam geladak perahu yang menyandar. “Bagaimana? Suka?” ucap tuan Eugenius menunjukkan hewan reptil itu sambil me­ ngeluarkannya seekor. Lidahnya panjang menjulur. Panjangnya hampir satu meter. Diusapnya dari kepala sampai sampai ekor. “Suka tuan,” ujar noni dengan wajah ­mencair. “Coba noni pegang.” Lalu diserahkan lagi seekor. Dua biawak dan noni Isabella, akur. “Hore, hore, se­ karang Bella punya te­ man bermain,” serunya girang dan bahagia ber­ campur. Tuan Eugenius ter­ senyum segar. Begitu juga tuan dan nyonya Dedrick Defras juga Vanderveer. Mereka gembira melihat noni sudah bisa cengar-cengir. “Terima kasih tuan Eugenius,” ucap Isabella sambil memeluk lelaki ber­ tubuh tegap itu de­ngan campur berbaur. Sejak mendapatkan teman barunya, Isabella merasakan betah tinggal di Pulau Rakit me­nemani Ayahnya menjaga mercu­ suar. Se­panjang hari ia bermain-main den­ gan sepasang biawak yang lidahnya berliur. Diajaknya dua biawak itu main air di pesisir, di akar-akar bakau atau di bawah mercusu­ ar. Terkadang mencarikan makanan biawak, seperti serangga, yuyu, kodok, kadal, ikan, ataupun bangkai burung camar. Ayah dan ibunya sering mengingatkan, agar Isabella jangan terlalu dekat dengan hewan reptil yang termasuk golongan kadal besar. “Hati-hati Isabella, liur biawak berbahaya.”­ “Iya Ibu, jangan khawatir, ke­duanya ber­ sih.” Beberapa minggu kemudian, Isabella meng­ abarkan kepada Ayahnya, salah satu dari biawaknya bertelur. “Di mana kau simpan telurnya?” “Biawak ini menyembunyikannya di pasirpasir, Ayah.” “Ada berapa?” “Sepuluh butir telur.” “Sebentar lagi, biawak ini akan punya ­banyak anak.”

“Benarkah? Bella gembira sekali.” Setelah 240 hari, menetaslah semua telurtelur. Isabella senang sekali, matanya berbinar dan senyumnya lebar. Sekarang biawaknya berjumlah dua belas ekor. Namun, kegembiraan itu hanya sebentar. Isabella terkulai sakit dan hanya boleh ting­ gal di dalam kamar. Ayah dan Ibunya cemas memikirkan kesehatan gadis kecilnya yang diyakini tertular. Barangkali liur biawak itu menjadi penyebab dan asal akar. Kepada Vanderveer, tuan Dedrick Defras meminta agar tuan Eugenius mendatangkan dokter. Sakit Isabella makin mencuar. Na­ mun, kecintaannya pada biawak peliharaan­ nya tak memudar. Sekalipun badannya lemas, acap ia meminta kepada ayahnya agar membawanya melihat teman bermainnya itu di pesisir. “Mereka akan menjadi penghuni pulau ini. Isabella pun ingin bersama mereka di sini,” ucapnya melantur. “Tak apa kan ayah, ibu, jika Bella tinggal di pulau ini?” Tuan dan nyonya Dedrick Defras terpekur. Mereka berdua melihat Isabella sudah tidak berdaya lagi dan terkapar. Seakan permintaan itu adalah kali yang terakhir. “Iya, Bella. Asal kau bahagia.” kejauhan dua orang berkejar-kejar. Tuan Vanderveer dan dokter. Ke­duanya lalu meng­ hambur. “Bagaimana keadaan noni? tuan, nyonya?” Tuan dan nyonya Dedrick Defras tak membalasnya, keduanya terus memeluk tubuh gadis kecilnya yang sudah mulai dingin dengan berderai air mata yang mengalir. Hari Minggu. Tanpa peziarah, tanpa pen­ deta, dan tanpa iring-iringan ­jenazah, tubuh gadis pencinta biawak itu dibaringkan di bawah tanah yang memerah. Kuburnya terserak di antara daun-daun bakau yang jatuh nan gugur. Biawak-biawak itu makin hari kian ba­ nyak, sering merayap-rayap di atas kubur. Seakan-akan tengah menziarahi kubur noni Belanda yang telah mengasuh mereka sampai akhir. Saat kemerdekaan diraih Indonesia, tuan dan nyonya Dedrick Defras serta Vanderveer ikut hengkang kembali ke negeri Kincir. Me­ reka sedih meninggalkan Isabella di tengah pulau, tetapi keduanya yakin Isabella bahagia dalam kubur. Seperti keinginannya yang terakhir. Esok hari, Pulau Rakit berganti dengan nama Pulau Biawak.

Indramayu, 2017

Faris Al Faisal lahir dan tinggal di Indramayu. Puisi, cernak dan cerpennya tersiar di koran daerah dan nasional.

sahabat anak

Ifa Pandai Mengaji ASSALAMUALAIKUM. Hai, bagaimana kabar sahabat anak Lampung Post? Perkenalkan sahabat baru kita minggu ini. Namanya Ifadhoh Khusnia. Nama panggilannya Ifa. Anak bungsu dari dua bersaudara itu adalah buah hati ibu Maftukhatul Hamidiyah dan ayah M Sulaiman. Lahir pada 25 Februari 2015, Ifa kini berusia tiga tahun. Sahabat, kalian mau tahu kegiatan sehari-hari Ifa? Ternyata dia hobi bernyanyi dan bersepeda. Hobi bersepeda itu makin disukai se­ telah Ifa mendapat sepeda baru dari ibunya. Ifa senang sekali. Selain suka bersepeda, gadis mungil itu juga pandai mengaji loh. Ifa sekarang sudah hafal huruf hijaiah dan selawat nabi.

Ifa juga sibuk belajar hafalan surat pendek. Sahabat sudah pandai mengaji juga kan? Saat besar nanti, Ifa bercita-cita jadi dokter. Ia ingin menyembuhkan orang sakit. Doakan agar cita-cita tersebut tercapai ya sahabat, amin! (NUR/M2)

n IST

TEMAN-teman, yuk mengasah kreativitas kita dengan mewarnai. Hasil mewarnai teman-teman bisa dikirimkan ke: redaksi Lampung Post di Jalan Soekarno-Hatta No. 108, R­ ajabasa, Bandar Lampung. Ditunggu ya.

HAI teman-teman Sahabat Anak Lampung Post. Jika kalian ingin menjadi Sahabat Anak Lampung Post, silakan kirim foto dan tulisan tentang cita-cita dan biodata ke redaksi Lampung Post, email: redaksi@lampungpost.co.id atau redaksilampost@yahoo. com. Kami tunggu, ya. Terima kasih.


MINGGU IV

NOVEMber 2017

reporter cilIK I11

n LAMPUNG POST/M UMARUDINSYAH MOKOAGOW

BELAJAR TEKNIK MELOMPAT. Repcil Lampung Post belajar teknik melompat saat start berenang bersama Ketua Pengprov PRSI Lampung Ade Utami Ibnu di Kolam Renang Pahoman, Bandar Lampung.

Berenang,

H

Sehat dan Asyik

ALO sahabat reporter cilik Lampung Post, bagaimana kabar kalian? Semoga se­ hat dan bahagia ya, amin. Sahabat, apakah kalian suka berenang? Gaya renang apa yang kalian bisa? Beberapa waktu lalu, reporter cilik Lampung Post mengunjungi Kolam Renang Pahoman, Bandar Lampung. Ada dua kolam renang di sana. Lengkap dengan start block atau pijakan untuk melompat ke kolam renang. Maklum saja, ko­ lam renang itu kerap dipakai atlet berlatih. Narasumber kali ini adalah Ketua Persatuan Renang Seluruh Indo­ nesia (PRSI) Lampung Ade Utami Ibnu. Kepada reporter cilik, Ade memeraga­kan posisi tubuh saat ber­ siap di start block, mulai dari berdiri tegap, membungkuk, dan melompat ke kolam. Satu per satu reporter cilik turut memeragakan hal itu. Apakah sahabat juga berpijak di start block saat akan mulai be­ renang? Yuk, simak wawancara berikut untuk mengetahui cara be­ renang yang tepat sehingga terhin­ dar dari cedera. Assalamualaikum, selamat siang. Perkenalkan kami adalah repor­ ter cilik Lampung Post. Saya Ra­ mania Maulida, Devanny Pandita, dan Ikhtiara Aini ingin mewawan­ cara Bapak tentang cara berenang yang tepat berikut manfaatnya. Waalaikumsalam, apa kabar anakanak reporter cilik yang cantik dan ganteng? Selamat datang di Kolam Renang Pahoman. Sebelum kalian mulai mengajukan pertanyaan, Bapak ingin bertanya lebih dahulu. Apakah kalian sudah bisa be­renang? Berenang adalah olahraga yang pa­ ling baik karena semua otot bekerja dengan halangan air. Sejak usia berapa tahun anakanak boleh belajar berenang? Sejak di dalam kandungan, janin

berada di air ketuban. Jadi sebenar­ nya bayi sudah akrab dengan air. Oleh karena itu, latihan renang bisa dilaksanakan sejak dini. Kenalkan anak dengan kolam renang, mulai dari kolam plastik mini. Setelah agak besar, ajak ke kolam renang sebenarnya. Bagaimana cara membuat anakanak suka berenang, Pak? Yang terpenting dalam fase latihan renang adalah memunculkan kesuka­ an anak pada air. Jangan sampai anak takut air. Oleh ka­rena itu, jangan larang anak-anak bermain air. Setelah berani berada di kolam dan kakinya bisa memijak dasar, anak bisa diajari renang. Selama di kolam, anak-anak harus tetap diawasi meski kakinya bisa memijak dasar. Gaya renang apa yang paling ba­ nyak dipelajari? Ada beberapa gaya yang biasanya dikuasai atlet, yakni gaya katak, dada, bebas, dan punggung. Kalau sudah menguasai gaya tersebut, kalian bisa ikut kejuaraan. Selain kejuaraan yang diadakan pihak swasta, ada juga yang diselenggara­ kan oleh pemerintah, yakni O2SN untuk siswa SD, SMP, dan SMA. Kembangkan kemampuan renang kalian, dan jadilah atlet yang mem­ banggakan bangsa. Apakah belajar renang harus de­ ngan pelatih profesional? Belajar renang bisa dilakukan ber­ sama orang tua. Saya menyarankan dengan pelatih profesional. Pilih pelatih yang bersertifikat karena memiliki kemampuan dan teknik melatih terstandar. Jika pelatihnya tidak bersertifikat, tidak ada yang menjamin teknik dan kompetensi yang bersangkutan. Apa yang harus dilatih untuk menjadi atlet? Renang adalah olahraga terukur. Utamanya adalah kecepatan, bukan

jam atau menit, tetapi per detik. Harus memiliki best time setiap latihan. Misalnya jika ingin berlaga di PON, ketahui best time juara, dan berupayalah untuk mengalahkan itu. Harus punya target dengan pelatih. Jam berapa sebaiknya be­renang? Para atlet biasanya berenang saat pagi hari, setelah salat subuh. Pilih waktu renang yang tidak meng­ ganggu jam sekolah. Biasanya, para atlet berenang sejak subuh sampai pukul 06.30, lalu 16.00—20.00. Kunci sukses latihan renang adalah disiplin. Apakah harus mengenakan pakai­ an renang? Ya, saat berenang sebaiknya me­ ngenakan pakaian renang. Jangan pakai baju biasa karena bisa me­ nyerap dan menampung air. Po­ tongan pakaian yang tidak pas juga menghambat gerak saat renang.

Pengprov PRSI Lampung Ade Utami Ibnu di Kolam Renang Pahoman, Bandar Lampung.

Bagaimana pemanasan yang tepat sebelum berenang? Lakukan pemanasan agar otot len­ tur. Tanpa peregangan bisa cedera, misalnya keram. Mulai pemanasan dari leher sampai telapak kaki. Lan­ jutkan dengan lari-lari kecil. Untuk atlet, biasanya lari di tanjakan serta tarik beban untuk melatih keta­ hanan fisik. Apa saja manfaat renang? Banyak hal bermanfaat dari renang. Untuk kepribadian, latihan n LAMPUNG POST/M UMARUDINSYAH MOKOAGOW rutin membangun disiplin, memu­ YEL-YEL. Repcil Lampung Post meneriakkan yel-yel di depan Ketua Pengprov PRSI puk keberanian, serta kepercayaan Lampung Ade Utami Ibnu di Kolam Renang Pahoman, Bandar Lampung. diri. Sementara dari sisi kesehatan, Terima kasih atas wawancara Apa pesan Bapak untuk kami? manfaat yang diberikan yakni kebu­ garan dan menyehatkan paru-paru. ini. Kami doakan Bapak selalu Rajinlah berenang. Meski tidak Perenang tidak mudah capai karena bercita-cita sebagai atlet renang, sehat. Sebelum pamit kami ingin berlatih karena amat baik bagi menunjukkan yel-yel. Reporter ketahanan tubuhnya lebih baik. Re­ nang bisa memperbesar paru-paru. ke­sehatan tubuh. Namun jika cilik Lampung Post, berani Dokter menyarankan bagi penderita bercita-cita sebagai atlet, tekunlah bertanya untuk memberi tahu berlatih agar bisa mengharumkan asma untuk renang teratur agar dunia, yes! (M1) DELIMA NATALIA NAPITUPULU bangsa. semua organ berfungsi optimal.

n LAMPUNG POST/M UMARUDINSYAH MOKOAGOW

LIHAT KOLAM RENANG. Repcil Lampung Post didampingi Ketua Pengprov PRSI Lampung Ade Utami Ibnu melihat sekeliling Kolam Renang Pahoman, Bandar Lampung.

n LAMPUNG POST/M UMARUDINSYAH MOKOAGOW

WAWANCARA KETUA PENGPROV. Repcil Lampung Post mewawancarai Ketua

n LAMPUNG POST/M UMARUDINSYAH MOKOAGOW

FOTO BERSAMA. Repcil Lampung Post berfoto bersama Ketua Pengprov PRSI Lampung Ade Utami Ibnu di Kolam Renang Pahoman, Bandar Lampung.


12IAPRESIASI

MINGGU IV

NOVEMber 2017

Pembaca Sastra di Era Digital

BURAS

Rontoknya Ritel Modern Lebih Parah di Amerika!

Sastra diapresiasi dengan kreativitas tersendiri, memadupadankan produksi teks yang tidak bersumber pada satu subjek semata.

H Bambang Eka Wijaya

D

INNA, seorang pegawai negeri sipil (PNS), tersenyum-senyum sendiri menatap gawai di telapak tangannya. Perempuan tiga puluh dua tahun itu baru saja mengubah gambar profil di aplikasi pengirim pesannya dengan foto seekor burung merentangkan sayap berlatar langit senja. Di dalam foto itu, termuat kata-kata berbunyi begini: “kuberi kau sepasang sayap dan kubiar bebas. Begitulah sebaik-baik aku mencintaimuâ€?. Kepada saya, Dinna bercerita: foto itu adalah puisi grafis hasil cuplikan layar (screenshot) dari akun Instagram cerpenis Agus Noor. Dinna juga berkata puisi grafis itu mewakili perasaan hatinya yang secara tersirat ditujukan pada seseorang yang ia cintai. *** Dinna barangkali juga kita, mungkin tak menyadari telah memberlakukan sastra dengan cara berbeda diban­ ding para pembaca/penggemar sastra sebelum perkembangan teknologi informasi sepesat hari ini. Dari layar gawai, acap saya menatap novel atau cerpen lebih digemari untuk disebarkan petikan kata-kata indahnya yang dibingkai dengan ilustrasi tertentu atau ditata menjadi tipografi. Begitu pun puisi lebih diminati untuk diambil satu dua larik—lara, romantis, memantik keberanian atau empati—di­ sertai foto diiringi petikan lagu. Direspons sebatas kutipan (quote), karya sastra lantas diunggah ke media sosial sebelum nantinya digandakan oleh akun-akun lain. Aktivitas ini mengukuhkan bahwa laku seseorang mengandung dalam dirinya orang yang lain. Begitulah, di satu sisi, pembaca hari ini dengan kreativitas masing-masing memanfaatkan sastra sedemikian rupa. Menyiratkan bahwa sastra memang ditulis tak semata untuk diri sendiri. Di sisi lain, ada keseragaman dalam tataran apresiasi itu, yakni pembaca yang terbiasa dengan teknologi informasi dan komunikasi berbasis digital? Digital immigrant maupun digital natives—memberlakukan sastra sesuai karakter media

n ANTARA/DODO KARUNDENG

TEATER MONOLOG CUT NYAK DHIEN. Aktris Sha Ine Febriyanti tampil dalam teater monolog berjudul Cut Nyak Dhien, di Bentara Budaya, Jakarta, Kamis (16/11). Pentas monolog itu menceritakan tentang Pahlawan Nasional Indonesia dari Aceh, Cut Nyak Dhien (1848-1908), yang berjuang melawan Belanda pada Perang Aceh. digital yang secara konstan terkoneksi dengan orang lain, tampil ringkas, mementingkan citra dan menekankan pada aksi sekelebatan. Memandang ke belakang, jejak apresiasi semacam itu sudah ditengarai sejak munculnya situs Cybersastra yang dikelola oleh Masyarakat Sastra Internet (MSI) pada 1999. Kritikus sastra, Faruk HT, dalam esainya Cybersastra: Penjelajahan Awal Terhadap Sastra di Internet (terkumpul dalam buku Beyond Imagination Sastra Mutakhir dan Ideologi, 2001) memaparkan kecenderungan bahwa para pengunjung situs tersebut mencerminkan suatu sikap baru, yakni nonformal ekspresif saat berhadapan dengan karya sastra. Mereka memandang sastra dengan cara lebih santai, akrab, tidak berjarak, bahkan sastra merupakan kelanjutan dari dunia chatting atau dengan kata lain aktivitas kelisanan kedua (hal.242-243). Delapan belas tahun berlalu, penilai­ an atas apresiasi sastra di era digital tak serta-merta menggembirakan. Tidak bisa dipungkiri, akses internet juga berbagai aplikasi media sosial, seperti Twitter, Facebook, YouTube, Instagram, WhatsApp, atau Steller, makin jadi bagian keseharian, memungkinkan setiap penggemar sastra bersuara, bertukar informasi bahkan pamer buku bacaannya via gawai. Sering suara-suara itu dinilai miskin perenungan mendalam, tidak melibatkan eksplorasi kapasitas rasional, tetapi lebih menekankan aksi menyebar daripada bertukar pengetahuan. Di era digital ini, posisi pembaca sastra tampaknya tetap tak beranjak sebagai komunitas paling terpinggirkan. Pembaca tetap ditempatkan

dalam posisi yang bahkan resesif dalam menentukan sebuah karya sastra sebagaimana pernah disinggung oleh Radhar Panca Dahana dalam esai Sejarah Sastra Menuju Pembaca (terkumpul dalam buku Kebenaran dan Dusta dalam Sastra. 2001). *** Kerap luput diperbincangkan, penggemar sastra yang telah terbiasa dengan teknologi informasi dan komunikasi berbasis digital punya kecen­ derungan untuk melakukan apresiasi sastra di gawainya secara multitasking. Sastra diapresiasi dengan kreativitas tersendiri, memadupadankan produksi teks yang tidak bersumber pada satu subjek semata. Namun, menggabungkan media-media lain yang diketahui memiliki muatan isi setara bahkan keterbalikan. Sekadar contoh, di aplikasi berbagi foto dan video sangat memungkinkan nukilan prosa ditata bersama foto seorang penulis yang didapatkan dari bantuan peramban (search engine). Lantas diperkaya audio—suara alam, hewan, bahkan dengung mesin industri—dan diakhiri visual tidak terduga semisal cuplikan video makanan atau arsitektur pun rekaman perjalanan pemilik akun di suatu tempat atau ruang imajinatif yang telah diolah digital. Dalam apresiasi semacam itu, setidaknya terlihat bagaimana karya sastra diterima, diaktualisasi, atau diinteraksi oleh pembaca sejauh tapal batas kreativitas dan pengetahuannya. Lewat jemari di layar gawai dalam tingkat praktis buku-buku sastra mendapat penilaian secara bebas oleh pembaca. Mengunjungi situs jaringan sosial katalogisasi buku GoodReads

semisal, pembaca dengan sukarela menulis panjang mengomentari buku bacaannya. Tulisan itu menjadi referensi bagi calon pembaca, juga memantik obrolan selayaknya chatting tentang pengalaman membaca. Tafsir pembaca pun di kolom-kolom komentar jadi cerminan demokrasi subjektivitas bukan demokrasi objektivitas. Komentar-komentar itu tak terbelenggu oleh struktur birokrasi sebagaimana menulis surat pembaca, resensi, dan kritik sastra yang mesti melewati proses kurasi ketat sebelum dipublikasikan. *** Kembali menghikmati aktivitas sosok Dinna yang menjadi pembuka esai ini, suatu kali ia merangkai puisi, catatan pribadi, foto-foto di aplikasi berbagi foto dan video. Ia menata puisi Malam yang Susut Kelabu karya Goenawan Mohammad, kata-kata sedih yang ia tulis bertema keterpisahan, foto sambal terasi di cobek, dan diakhiri foto dua bocah perempuan di taman yang hijau. Kesemuanya itu ia tujukan untuk suaminya yang bekerja jauh di Kota Malang, Jawa Timur, sedang ia dan dua putrinya tinggal di Kabupaten Banyumas, Jawa Tengah. Dari unggahan itu, kita mendapati karya sastra yang diapresiasi begitu intim, tidak semata berputar dalam lingkaran analitik? Sudut pandang kritikus, kepentingan penerbit atau sastrawan yang tengah menengok karya sendiri. Di era millennial ini, satu hal yang tak bisa dipungkiri apresiasi sastra berputar dalam faktualitas perasaan-perasaan manusia yang dapat kita tengok dari sebuah layar setelapak tangan. n

Abdul Aziz Rasjid. Esais dan jurnalis.

FEMOMENA rontoknya bisnis ritel modern tergerus oleh laju bisnis daring (e-commerce) ternyata lebih parah di Ame­ rika Serikat (AS). Jaringan Departemen Store Sears ­Holding, selama 2017, telah menutup 400 gerainya dan menjual 140 properti diestimasi laku 407 juta dolar AS atau setara Rp5,495 triliun (kurs Rp13.500/dolar AS) untuk membayar pensiun dini 100 ribu karyawannya. USA Today, Minggu (12/11), melaporkan pada kuartal III 2017, Sears diprediksi rugi sebesar 525 juta dolar AS hingga 595 juta dolar AS. Kerugian itu lebih rendah dibandingkan priode sama tahun sebelumnya sebesar 748 juta dolar AS. (Kompas. com, 11/11) Langkah Sears disusul jaringan ritel mode JC ­Penney menutup 138 gerai dan menawarkan pensiun dini bagi 6.000 karyawannya. Itu merepresentasikan 14% dari 900 gerai Penney yang masih beroperasi. Jaringan ritel mode Macy’s juga menutup 68 gerai dari 700 gerai Macy’s dan Bloomingdales miliknya. Di AS, share bisnis daring terhadap penjualan ritel nasional telah mencapai 12%. Sejumlah perusahaan e-commerce AS berskala dunia, antara lain Amazon yang mengklaim situsnya mendapat 250 miliar kunjungan per bulan, disusul Ebay dan Walmart. Ecommerce AS umumnya beroperasi di seluruh dunia dengan jaringan di ibu kota negara-negara penting. Dengan sistem internet yang maju didukung masyarakat yang sudah terbiasa melakukan transaksi nontunai, kepesatan laju e-commerce bahkan membuat sejumlah perusahaan ritel mengajukan dokumen Chapter 11 atau dokumen kepailitan di AS. Jaringan ritel elektronik dan peralatan rumah tangga HH Gregg sudah mengajukan dokumen sejak Maret 2011, prosesnya hingga Mei 2017 HH Gregg telah menutup seluruh gerainya yang berjumlah 220 unit. Peritel peralatan olahraga MC Sports juga me­ ngajukan dokumen Chapter 11 pada Februari 2017. Seluruh gerai MC Sports yang berjumlah 68 gerai pun dijual dan dilikuidasi. Peritel peralatan kegiatan luar ruangan Gander Mountain juga mengajukan dokumen Chapter 11 pada Maret 2017. Sebanyak 32 dari 162 gerai Gander Mountain yang tersebar di 11 negara bagian ditutup. Di balik rontoknya bisnis ritel, kebangkitan ecommerce AS punya catatan tersendiri. Amazon dan Ebay bintang baru yang murni bangkit dari era digital. Adaun Walmart contoh antisipasi yang tepat paduan usaha luar jaringan dan dalam jaringan, berangkat dari gerai offline minimarket di pompa bensin seantero AS menjadi raksasa online dengan kapitalisasi saham bersaing dengan Amazon. n

LAMPUNG TUMBAI

Sakai Sambayan, Nilai Sosial Pergaulan Adat Lampung (2) Zainudin Hasan Akademisi Hukum Adat Fakultas Hukum Universitas Bandar Lampung

PENTINGNYA memasukkan pendekatan budaya dalam implementasi kebijakan adalah salah satu bentuk mewujudkan aspirasi dan demokrasi sesungguhnya. Mendasarkan setiap kebijakan kepada kebutuhan sesungguhnya masyarakat. Meningkatkan peran aktif masyarakat adat dalam mewujudkan implementasi kebijakan, menjaga nilai-nilai dan budaya dalam setiap aspek kehidupan, serta meminggirkan stigma implemen # pemerintah melalui tasi kebijakan oleh pendekatan struktural, prosedural, dan politis semata yang justru terkadang 2 Telp/Fax: (0725) 47275. Kotabumi: Jl. Pemasyarakatan elp/Fax: (0724) 26290. Liwa: Jl. Raden Intan No. 69. dimengerti masyarakat sehingga elp/Fax: (0728)tidak 21281. Penerbit: PT Masa Kini Mandiri. IUPP: SK Menpen RI No.150/Menpen/SIUPP/A.7/1986 penerimaan dan kebermanfaatannya pun 5 April 1986. ercetakan: PTsangat Masa Kini Mandiri, Jl. Soekarno - Hatta rendah. o. 108, Rajabasa, Bandar Lampung Isi di Luar Tangung Jawab Percetakan. Harga: Eceran per eksemplar Pendekatan jenis-jenis tersebut selalu p3.000 Langganan per bulan Rp75.000 (luar kota +

dipandang kebutuhan penguasa saja. Sebab, pendekatan-pendekatan tersebut berasal dari sudut pandang pemerintah beserta para pemilik kepentingan. Bukan dari sudut pandang masyarakat bawah, sehingga kebutuhan masyarakat yang berada di akar rumput sering tidak terpenuhi akibat tidak mengerti apa yang sebenarnya dibutuhkan, apa yang sebenarnya berlaku dan berkembang sehingga terkadang tidak terintegrasi dan cenderung menjadi salah sasaran. Pendekatan melalui nilai-nilai budaya dalam implementasi kebijakan mulai diterapkan banyak pemerintah daerah atau instansi di Indonesia. Belajar dari keberhasilan beberapa daerah yang lebih dulu menerapkan dan berhasil mengimplementasi kebijakan menggunakan pendekatan budaya, saat ini sudah mulai banyak yang mengadopsi pendekatan budaya ke dalam

implementasi kebijakan. Pendekatan budaya dianggap sebagai inovasi terbaru dalam ranah implementasi kebijakan. Masyarakat sebagai target sasaran dari kebijakan itu sendiri mulai dilibatkan juga sebagai pembuat rencana, pelaku pengawasan, implementator, bahkan evaluator. Lebih dari itu, dari implementasi kebijakan berbasis budaya, ada kebanggaan tersendiri dalam masyarakat akan budaya yang menjadi ciri khas suku dan lingkungannya. Dampaknya, secara sadar atau tidak, masyarakat telah belajar cara memajukan diri beserta lingkungannya sendiri, melalui swadaya, kerja sama, dan kesatuan lingkungan melalui pengembangan nilai-nilai budaya. Pendekatan budaya dengan konsep sakai sambayan lebih dapat mengarahkan dan memunculkan nilai-nilai budaya

Lampung yang sebenarnya sudah ada di lingkungan masyarakat. Menggunakan pendekatan budaya untuk implementasi kebijakan juga akan menumbuhsuburkan jiwa memiliki atas apa yang telah direncanakan dan dibuat mereka sendiri. Kesadaran ini pada gilirannya akan menciptakan situasi untuk terus menjaga keadaan atau hal-hal yang mereka rasa menjadi milik mereka. Kebermanfaatannya akan bertahan lama, sehingga kemudian akan menciptakan dampak kesejahteraan di sektor lainnya bagi masyarakat itu sendiri, khususnya masyarakat adat. Konsep sistem kearifan lokal yang sebenarnya berakar dari sistem pengetahuan dan pengelolaan keluarga pada masyarakat adat. Ini dikarenakan kedekatan hubungan mereka secara intensif dan intim antara satu dan yang lain. Melalui proses interaksi dan adaptasi dengan ling-

kungan sekitar yang mendalam dan panjang, masyarakat adat mampu mengembangkan cara untuk menciptakan sistem nilai, pola hidup, serta sistem kelembagaan dan hukum yang selaras dengan kondisi di sekitar tempat tinggalnya, sehingga tercapai sistem sosial yang selaras, serasi, juga seimbang. Sakai sambayan merupakan kearifan lokal yang dimiliki orang Lampung, pen­ ting untuk dikaji dan diimplementasikan nilai-nilainya dalam kehidupan seharihari, khususnya dalam penerapan sebuah kebijakan. Sebab, sesuai kaidah bahasa­ nya orang Lampung bahwa mak ganta kapan lagi, lain ram sapa lagi (kalau bukan sekarang kapan lagi, kalau bukan kita siapa lagi) yang menjaga, melestarikan, serta mengamalkan nilai-nilai budaya Lampung yang sedikit demi sedikit sudah mulai luntur dan ditinggalkan. n

ngkos kirim).

PARTISIPASI OPINI

DALAM MELAKSANAKAN TUGAS JURNALISTIK, WARTAWAN LAMPUNG POST DILENGKAPI KARTU PERS DAN TIDAK DIPERKENANKAN MENERIMA ATAU MEMINTA IMBALAN DENGAN ALASAN APA PUN. Member of Media Group

Lampung Post menerima opini orisinal dan tidak dikirim ke media lain, tak lebih dari 6.000 karakter. Kirim via e-mail ke opini@lampungpost.co.id dengan mencantumkan nomor kontak dan rekening bank. Kami mengutamakan tulisan yang mengkaji fenomena aktual di lingkungan masyarakat Lampung. Setiap artikel/tulisan, foto atau materi apa pun yang telah dimuat di Lampung Post dapat dipublikasikan atau dialihwujudkan kembali dalam format digital dan atau nondigital tetap merupakan bagian dari harian ini.

PEMBERITAHUAN. Sehubungan dengan diterimanya sertiďŹ kat veriďŹ kasi harian umum Lampung Post dari Dewan Pers Nomor 111/DP-TerveriďŹ kasi/X/2017 tanggal 30 Oktober 2017, kepada seluruh relasi dan narasumber agar tidak melayani wartawan Lampung Post selain yang tertera dalam boks redaksi atau surat tugas resmi dari redaksi. Apabila ada nama lain yang mengaku sebagai wartawan harian ini, segera melapor via SMS/WA ke nomor 08154059000.

Redaktur: Abdul Gofur, Iyar Jarkasih, Muharram Candra Lugina, Padli Ramdan, Vera Aglisa, Wiwik Hastuti. Direktur: Usman Kansong. Pemimpin Redaksi/Penanggung Jawab: Iskandar Zulkarnain. Pemimpin Perusahaan: Prianto A. Suryono. Dewan Redaksi Media Group: Bambang Eka Wijaya, Djadjat Sudradjat, Elman Saragih, Gaudensius Suhardi, Laurens Tato, Lestari Moerdijat, Rahni Lowhur Schad, Saur Hutabarat, Suryopratomo, Usman Kansong. Kepala Divisi Pemberitaan: D. Widodo. Kepala Divisi Content Enrichment: Iskak Susanto. Kepala Divisi Percetakan: Kresna Murti. Asisten Kepala Divisi: Nova Lidarni, Musta’an Basran, Sri Agustina, Rinda Mulyani Sekretariat Redaksi: Nani Hasnia.

Asisten Redaktur: Aris Susanto, Dian Wahyu Kusuma, Delima Natalia Napitupulu, Eka Setiawan, Fathul Mu’in, Rudiyansyah, Wandi Barboy. Liputan Bandar Lampung: Adi Sunaryo, Asrul Septian Malik, Effran Kurniawan, Febi Herumanika, Firman Luqmanul Hakim, Ikhsan Dwi Satrio, M Umarudinsyah Mokoagow, Nur Jannah, Setiaji Bintang Pamungkas, Triyadi Isworo, Umar Wirahadikusuma, Zainuddin. Liputan Jakarta: Hesma Eryani, Luchito Sangsoko Radio SAI-LAMPOST.CO. : Isnovan Djamaludin (Redaktur), Ricky P. Marly (Asisten Redaktur), Deni Zulniyadi. Publishing (Tabloid, Majalah, Buku): Djadi Satmiko, Susilowati Content Enrichment Bahasa: Chairil Anwar, Kurniawan, Aldianta.

Desain Grafis/Foto Redaktur: Hendrivan Gumala, Asisten Redaktur: Sugeng Riyadi, Nurul Fahmi, Ridwansyah. Lampung Post Education Center: Wiji Sukamto (Supervisor), Sumaryono Biro Wilayah Utara (Lampung Utara, Way Kanan, Lampung Barat): Mat Saleh (Kabiro), Aripsah (Asisten Kabiro), Eliyah, Hari Supriyono, Yudhi Hardiyanto, Candra Putra Wijaya, Yon Fisoma, Fajar Nafitra. Biro Wilayah Tengah (Lampung Tengah, Metro, Lampung Timur): Chairuddin (Kabiro), M. Wahyuning Pamungkas (Asisten Kabiro), Andika Suhendra, Djoni Hartawan Jaya, Suprayogi, Musannif Effendi Y. Biro Wilayah Timur (Tulangbawang, Mesuji, Tulangbawang Barat): Juan Santoso Situmeang (Kabiro), Merwan (Asisten Kabiro), Rian Pranata. Biro Wilayah Barat (Tanggamus, Pringsewu, Pesawaran): Widodo (Kabiro), Abu Umarali, Sudiono, Ahmad Amri.

Biro Wilayah Selatan (Lampung Selatan): Herwansyah (Kabiro), Aan Kridolaksono, Juwantoro. Senior Account Manager Jakarta: Pinta R Damanik. Senior Account Manager Lampung: Syarifudin. Account Manager Iklan Biro: Siti Fatimah. Manager Sirkulasi: Indra Sutaryoto. Manager Keuangan & Akunting: Handoko. Alamat Redaksi dan Pemasaran: Jl. Soekarno Hatta No.108, Rajabasa, Bandar Lampung, Telp: (0721) 783693 (hunting), 773888 (redaksi). Faks: (0721) 783578 (redaksi), 783598 (usaha). http://www.lampost.co e-mail: redaksi@ lampungpost.co.id, redaksilampost@yahoo.com. Jakarta: Gedung Media Indonesia, Kompleks Delta Kedoya, Jl. Pilar Raya Kav. A-D, Kedoya Selatan, Kebon Jeruk, Jakarta Barat. Telp: (021) 5812088 (hunting), 5812107, Faks: (021) 5812113. Kalianda: Jl. Soekarno-Hatta No. 31, Kalianda, Telp/Fax: (0727) 323130. Pringsewu: Jl. Ki Hajar Dewantara No.1093, Telp/Fax: (0729) 22900. Kotaagung: Jl. Ir. H. Juanda, Telp/Fax: (0722) 21708. Metro: Jl. Diponegoro No.

22 Telp/Fax: (0725) 47275. Kotabumi: Jl. Pemasyarakatan Telp/Fax: (0724) 26290. Liwa: Jl. Raden Intan No. 69. Telp/Fax: (0728) 21281. Penerbit: PT Masa Kini Mandiri. SIUPP: SK Menpen RI No.150/Menpen/SIUPP/A.7/1986 15 April 1986. Percetakan: PT Masa Kini Mandiri, Jl. Soekarno - Hatta No. 108, Rajabasa, Bandar Lampung Isi di Luar Tanggung Jawab Percetakan. Harga: Eceran per eksemplar Rp3.000 Langganan per bulan Rp75.000 (luar kota + ongkos kirim).

DALAM MELAKSANAKAN TUGAS JURNALISTIK, WARTAWAN LAMPUNG POST DILENGKAPI KARTU PERS DAN TIDAK DIPERKENANKAN MENERIMA ATAU MEMINTA IMBALAN DENGAN ALASAN APA PUN.


MINGGU IV

NOVEMber 2017

pentas I 13

TARIAN NUSANTARA. Sejumlah penari membawakan berbagai jenis tarian Nusantara saat HUT Brimob di Mako Brimob Polda Lampung, beberapa waktu lalu. n LAMPUNG POST/ZAINUDDIN

KEPAKAN MANUK DADALI

ALA BHAYANGKARI Merah, kuning, dan hijau, bak pelangi dalam tarian manuk dadali yang disuguhkan. NUR JANNAH

S

EBANYAK 10 anggota Bhayangkari Sat­ brimob Lampung tak mengenakan seragam merah muda saat peringatan HUT ke-72 Brimob di lapangan Mako Brimob Rawalaut, Bandar Lampung, beberapa waktu lalu. Istri anggota Pol­ ri tersebut tampil berbeda dengan kostum penari. Baju berwarna cerah tampak kontras pada siang itu. Merah, kuning, dan hijau, bak pelangi dalam tarian manuk dadali yang disuguhkan. Tarian khas Jawa Barat itu sukses memeriahkan peringatan hari jadi tersebut. Kostum tersebut menyeru­ pai manuk. Ada penutup kepala, paruh panjang, leng­ kap dengan mata manuk. Penampilan disempurnakan dengan sayap lebar nan can­ tik ber-layer di punggung. Layer mempertegas setiap

Karena bangsa membutuhkan rasa cinta dari warganya. gerakan, ke kanan dan ke kiri. Ringan dan sederhana. Goyang kanan dan kiri, maju-mundur. Sesekali melintingkan tangan ke atas. Suguhan tersebut menyita perhatian penonton yang ter­ diri dari kapolda, Forko­pimda, hingga masyarakat itu. Meski tarian dihelat di lapangan, tanpa latar dan lighting, penari tetap seman­ gat mempertontonkan forma­ si demi formasi. Pada formasi dua-dua, para penari saling berhadapan. Gerakan meng­ ikuti alunan musik lembut.

Panitia acara, Yulianto, mengatakan ada pesan men­ dalam yang tersirat dari tari­ an itu. Suguhan tersebut bu­ kan hanya menghibur, tapi juga mengobarkan semangat kebangsaan dan nasional­ isme. “Karena bangsa mem­ butuhkan rasa cinta dari warganya,” kata Yulianto. Selain manuk dadali, per­ ingatan HUT Brimob juga di­ meriahkan tarian Nusantara lain, salah satunya yamko rambe yamko. Tarian itu dibawakan oleh anggota Bhayangkari yang berkolaborasi dengan per­ sonel Brimob Polda Lampung. Puluhan Brimob berseragam dan senjata di tangan, antusias mendendangkan tari dan lagu asal Papua itu. Gerak riang dan kompak itu membuat peringat­ an semakin semarak. (M2)

n LAMPUNG POST/IKHSAN DWI NUR SATRIO

nur@lampungpost.co.id n LAMPUNG POST/IKHSAN DWI NUR SATRIO

resensi buku

Berburu Kebuasan Manusia Judul baca Kisah Cinta Judul asli historias de amor Penulis Penerjemah Penerbit Edisi Tebal ISBN

: Pak Tua yang Mem: Un viejo que leia : Luis Sepulveda : Ronny Agustinus : Margin Kiri : Agustus 2017 : 133 hlm, 12 x 19 cm : 978-979-1260-71-8

Seorang pembaca berperasaan dangkal yang mengharapkan sebuah cerita cinta dari buku ini jelas akan gampang merasa tertipu setelah membaca novel tipis berjudul amat romantis, Pak Tua yang Membaca Kisah Cinta (2017). Meskipun judul novelnya gampang mengecoh, Luis Sepulveda sebenarnya tidak benar-benar membual. Novel yang secara apik diterjemahkan oleh Ronny Agustinus itu memang berbicara banyak tentang cinta, tetapi dalam arti yang amat ideologis: alam, orang lain (liyan), maupun kemungkinan cinta yang hadir dalam kebuasan

seekor macan kumbang. Lewat ceritanya, Sepulveda menawarkan sebuah bacaan sastra-ekologis yang menjungkirbalikkan pandang­ an antroposentrisme sekaligus memperlihatkan sisi gelap kebuasan dalam diri manusia. Novel ini berlatar sebuah perkampungan di pedalaman Ekuador bernama El Idilio, rumah bagi orang-orang Indian Shuar. Sepulveda mengajak kita berpetualang menerobos belantara Amazon, keunikan orang-orang yang menyatu dengan alam, serta merasa memiliki kebebasan dapat mengucilkan diri dari peradaban modern yang mereka cela setengah mati. Semenjak awal kita telah diso­ dori ocehan mengenai kebencian terhadap pemerintah, kedatangan para pendulang emas di hutan Amazon yang menimbulkan keresahan. Orang Shuar menyebut mereka sebagai bule-bule yang membawa senapan, merambah hutan, menembak dan berburu di hutan seenaknya. Sementara Antonio Jose Bolivar, tokoh pak tua dalam novel itu adalah seorang pembaca novel-novel cinta picisan. Buku-buku didapat dari temannya seorang dokter gigi bernama Rubicundo Loachamin. Pak tua itu memintanya mem­ bawakan buku-buku bacaan, sambil menegaskan bahwa ia suka yang ada sedihnya, cinta tanpa harapan,

dan akhir yang bahagia (hlm. 17). Bayangkan saja, umur pak tua hampir tujuh puluh dan tak ada yang melebihi kebahagiaan sewaktu membaca kisah cinta. Di­ceritakan pak tua membaca dengan perlahan, mengeja tiap silabel dan menggumamkannya lamat-lamat seakan luar biasa nikmat (hlm. 20). Pak tua membaca dan tinggal di gubuknya sendiri. Telah lama ia di­ tinggal istrinya yang mati terbunuh malaria. Di El Idilio, Antonio Jose Bolivar datang sebagai seorang pendatang. Antonio Jose Bolivar lalu belajar berburu, memancing, membangun pondok, dan cara hidup harmonis dengan hutan. Pak Tua kenal hutan sebaik orang Shuar, hidup bersama orang Shuar, mengikuti ritus-ritus orang Shuar, dan menjelma sebagai pemburu paling disegani. Namun seperti yang dikatakan orang Shuar kepadanya, “Baik baginya untuk tidak jadi satu dengan mereka”. Pada bagian ini kita akan men­ dapati pemikiran ideologis perihal wacana identitas yang Sepulveda ajukan dalam novel tersebut melalui apa yang dirasakan oleh pak tua bahwa, ”Ia seperti mereka, namun bukan bagian dari mereka”. (hlm.31). Pak tua memutuskan tinggal di El Idilio, hidup berburu sambil membaca kisah cinta. Namun si wali

kota, tokoh antagonis dalam novel itu selalu dimakan cemburu dan bersikap sinis terhadapnya. Di mata orang Shuar, pamor pak tua lebih tenar ketimbang wali kota mereka. Penemuan sebuah mayat bule yang hanyut di sungai kemudian dijadikan sebagai alat mengacam oleh wali kota untuk mengusik ihwal keberadaan pak tua sebagai pendatang di El Idilio. Dari bekas luka-luka di tubuh si bule, diketahui mayat itu terbunuh oleh seekor macan kumbang. Seisi kampung merasa terancam, dan pak tua tahu tak ada yang sanggup menghadapi hewan itu selain dia. Novelnya yang berjudul asli Un viejo que leia novelas de amor itu Sepulveda tulis pada tahun 1989. Sepulveda adalah seorang novelis sekaligus aktivis politik yang dikenal sebagai pembela kebebasan dan lingkungan hidup yang telah mengalami getirnya penjara dan pengasingan. Pandangannya mengenai sastra dapat kita simak dalam wawancaranya dengan jurnalis Prancis, Bernard Magnier (1998). Sastra bagi Sepulveda dapat memberi pem­baca bahan renungan melalui tokoh-tokoh dalam novelnya, bahwa mereka harus mencermati apa yang terjadi pada diri dan berpikir. Novelnya itu menandaskan pandangan Sepulveda tersebut melalui

tokoh Antonio Jose Bolivar yang menyadari bentuk-bentuk keangkuhan manusia pada alam. Manusia dapat lebih buas ketimbang binatang. Kita dapat membandingkan tokoh pak tua dalam novel Sepulveda tersebut, misalnya dengan tokoh Santiago dalam The Old Man and the Sea (1952), Ernest Hemingway. Kedua novel tersebut sama-sama berbicara tentang pertarungan psikologis, yakni manusia meng­ hadapi kebinatangan diri sendiri; satu pertarungan hebat menaklukan ikan marlin raksasa di lautan, dan satu lagi pertarungan sengit melawan macan kumbang di belantara hutan. Apabila dalam The Old Man and the Sea kita membayangkan sebuah perasaan menang dalam kekalahan Santiago yang hanya membawa pulang bangkai tulang ikan. Sebaliknya, dalam Pak Tua yang Membaca Kisah Cinta kita mendapati perasaan kalah dalam kemenangan sebuah pertarungan penuh sesal. Di akhir kisah perburuannya, Antonio Jose Bolivar menyumpahi bule yang tewas itu, wali kota, para pendulang emas, dan semua kebiadaban umat manusia. Muhammad Khambali Pengelola buletin Oceh Buku dan editor buku di Pustaka Kaji, Jakarta.


14Isastra

MINGGU IV

NOVEMber 2017

cerpen

Hikayat Kakek tentang Lapar Oleh: Mashdar Zainal

D

I beranda rumah yang sangat sederhana itu, seorang bocah yang sedang kelaparan, te­ ngah dihibur kakeknya dengan sebuah cerita. Sebuah hikayat. Hikayat tentang lapar. “Jika ada sebuah cerita yang bisa membuatmu kenyang, apakah kau mau mendengarkan cerita itu?” Sang kakek memulai cerita itu dengan sebuah pertanyaan. “Apakah ada cerita yang seperti itu, Kek. Cerita yang bisa membuat se­seorang menjadi kenyang?” si cucu balas bertanya. “Mari kita buktikan,” kata sang kakek kemudian. Dan sang kakek pun memu­ lai hikayatnya. Ada sebuah kota di mana pen­ duduknya selalu merasa lapar. Jangan kau kira mereka tak pernah makan. Mereka makan. Mereka selalu makan. Makan apa saja. Seolah-olah perut mereka bisa menampung semua makanan yang ada di muka bumi ini. Tapi begitulah, mereka selalu merasa lapar. Mereka tak pernah merasa kenyang. “Apaah penduduk kota itu para raksasa?” si cucu bertanya karena merasa penasaran. “Kau simpan saja per­ tanyaanmu untuk nanti,” sahut sang kakek. Bocah itu terdiam, memperhatikan. Dan sang kakek pun melan­ jutkan ceritanya… Kota itu dulunya sa­ ngat permai, dipimpin oleh seorang paduka yang tidak rakus lagi bijaksana. Sudah lama sekali kota itu me­ lestarikan budaya dan tradisi yang dicipta leluhurnya, salah satunya adalah berpuasa pada waktu-waktu tertentu. Ya, berpuasa. Seperti pemimpinpemimpin sebelumnya, sang paduka pun mewa­ jibkan seluruh rakyat­ nya untuk berpuasa pada waktu-waktu tertentu. Bertahuntahun lewat dan mere­ ka hidup berdampingan, dengan damai. Mereka menjaga alam dan sesamanya, mereka menjaga pe­ tuah dan nasihat-nasihat. Hingga sang paduka menua kemudian meninggal, dan kedudukannya digantikan oleh putranya. Putra sang paduka ini dipanggil paduka muda, dan ia memiliki tabiat seperti musang. Kau paham tabiat mu­ sang? Ya, rakus. Begitulah, dalam memimpin rakyat­ nya, sang paduka muda ini selalu ber­ buat sesuka hatinya. Ia akan melakukan apa saja untuk menyenangkan hatinya. Dan ia adalah orang pertama yang membenci kebiasaan berpuasa. Maka,

di bawah kepemerintahannya tradisi puasa yang dilakukan beberapa waktu sekali itu pun dihapuskan. Tradisi leluhur itu pun dimusnahkan. Maka, sejak saat itu, para penduduk tak pernah lagi berpuasa. Dan karena mereka telah menyalahi tradisi, mere­ ka pun mendapat sebuah cobaan dari langit berupa rasa lapar yang begitu dahsyat. Rasa lapar yang seperti kutuk­ an. Rasa lapar yang terus melilit perut warga kota. Maka, lambat laun, para pen­ duduk kota itu menjelma men­ jadi binatang pengerat. semacam ti­ kus besar.

kalau sudah begitu? Ya. Setiap orang akan berlomba-lomba untuk mencari sesuatu yang bisa mengisi perut me­ reka. Mereka akan saling menyikut, mendengkul, menyodok, dan bahkan saling membunuh. Mereka lupa pada keluarga dan sanak saudara. Karena mereka telah menjelma binatang pengerat. Mereka selalu berada di jalan-jalan dengan mu­ lut terus bergerak mengunyah se­ suatu. Perutperut me­ reka

Semacam musang. Semacam bi­ natang-binatang yang hanya tahu makan dan makan. Maka, tak bisa dicegah, warga kota pun mulai mema­ kan apa saja, mulai dari pepohonan, batu-batu, tanah, rongsokan besi, dan bahkan bangkai. Satu persatu apa-apa yang dimiliki kota itu habis karena dimakan oleh penduduknya sendiri. Sesaat saja mereka menahan lapar, perut mereka akan segera berbunyi keras-keras, seperti sebuah ledakan di dalam pe­ rut, dan mereka akan segera merasa kesakitan. Dan tahukah kau apa yang terjadi

membesar dan menggelambir karena terlalu banyak makan. Mereka beristirahat makan hanya ketika sedang tidur. Jadi, mulai bangun tidur sampai tidur kembali, penduduk kota itu akan berjibaku untuk mencari sesuatu yang bisa mereka gunakan un­ tuk mengisi perut mereka. Mereka akan menyebar seperti layaknya binatang pengerat dan mulai menggerogoti apa saja yang ada di kota itu. Pohon-pohon telah habis, rumah-rumah pun telah ludes, bahkan tanah-tanah pun berkubangkubang karena dikeruk oleh perutperut yang lapar.

Beberapa penduduk lemah yang tak pernah mendapat jatah makanan secara cukup lebih memilih untuk ter­ tidur sedikit lama, hingga tanpa sadar beberapa dari mereka mati dalam tidur mereka. Mati dalam keadaan lapar. Mati oleh rasa lapar. Jasad mereka pun segera raib dicabik dan dimakan oleh saudara mereka sendiri yang selalu lapar. Itu memang menyeramkan. Sangat menyeramkan. Rasa lapar memang lebih menyeramkan dari hal paling menyeramkan sekalipun. Sang paduka muda tak pernah bisa mengendalikan rakyatnya, ka­ rena ia sendiri telah menjadi binatang pengerat paling kuat yang mulutnya paling lebar dan giginya paling runcing dan perutnya paling besar. Benar-benar sebuah kota yang menyedihkan. Sang kakek terdiam dan me­ mandangi raut cucunya yang perlahan mulai tenang. Tidak lagi meringis menahan lapar. “Apa yang kemudian terjadi pada kota itu dan penduduknya? Apakah mereka masih terus sa­ ling memakan?” si cucu bertanya ingin tahu. “Begitulah dan akhirnya kota itu pun binasa oleh penduduknya sendiri,” sang kakek mengakhiri ceritanya dan sang cucu hanya terbengong-bengong. “Tak ada akhir yang bahagia?” “Takkan pernah ada akhir bahagia bagi se­ suatu yang salah.” Si cucu menganggukangguk seolah paham. “Apa sekarang kau masih merasa lapar?” Tanya sang kakek kemu­ dian. “Sedikit,” sahut si cucu. “Kau tahu mengapa manusia selalu merasa lapar?” Si cucu menggeleng, maka sang kakek menjawabnya sendiri, “karena dalam pe­ rut manusia ada makhluk manja bernama lam­ bung, lambung itu n SUGENG RIYADI melar seperti karet. Jadi, sebanyak apa pun kau mengisinya, ia akan selalu mempunyai sisa tempat untuk kau isi lagi dan lagi hingga lambung itu sendiri meledak dan rusak.” Si cucu mengernyit ngeri. “Lambung itu, Nak,” lanjut sang kakek, “seperti binatang piaraan yang manja, kita tak punya cara yang lebih baik untuk mengendalikannya selain berpuasa. Seperti yang kita lakukan hari ini. Jadi, apa kau masih sangat lapar.” Si cucu menggeleng dan tersenyum, “cerita kakek membuatku kenyang,” singkatnya. n Malang, 2015

sajak Sajak-Sajak Hazwan Iskandar Jaya

tapi orang-orang tak pernah bersabar untuk mencapai hakikat kemuliaan

Episode Rumah Pengasingan #bungkarno #ting

Waktu terus mengunyah gairah cinta yang berkobar pada naskah kisah yang ditulis ulang sang maha Sutradara

Waktu telah memintal sejarah bersama sepeda tua, meja kerja, juga ranjang berkelambu sutra kita jumpa pertama tapi getar apakah yang tiba-tiba me­ nyergap : seluruh kenangan? sumur tua belakang rumah tempat kita membasuh luka-luka merontokkan prahara dan membakar gairah baru yang membuncah dalam dada “Ada foto kita berdua di sana dan senyum Bung Karno seolah me­ restui perjuangan dan cinta pada tanah, air, dan engkau” aku memandang jauh ke depan ada banyak harapan membentang

melontarkannya sampai di ujung sendu

sampai batas pengasingan

kita berselimut kata kita saling mendekap tanpa kata kita mengarungi bahtera sampai waktu berhenti mengembara

aduhai, wajah siapa yang melintaslintas di setiap tarikan napas tak jua menjauh dari taman jiwa di mana bunga mawar merah selalu ada untukmu saban rindu menderu-deru...

Yogyakarta-Bengkulu, November 2017 Bengkulu, 2017 Mawar Merah di Bulan November #ultahfor3

Yogyakarta, November 2017

Sarung Besurek: Titipan Doa inilah sarung besurek tempat kita menganyam kehangatan di setiap malam dingin selalu membeku menyusup sampai sumsum tulang

siapakah yang menebar gerimis di bulan November penuh kenangan manis? sementara kupu-kupu berhamburan memenuhi ruang dan waktumu

Suatu Malam di antara Dua Beringin Tua #pencuripipi

kita berpelukan erat saat kelambu telah ditangkupkan : segalanya telah menjadi ladang tempat kita menanam masa depan

siapakah yang membawakan setangkai mawar merah? yang dipetik dari ketenangan jiwa diam-diam menyergapmu saban rindu terselip di balik kelambu

inilah sarung besurek tempat kita melepas segala pilu bersama doa-doa dan mantra berpacu berpadu

ini November ke berapa, bisikmu di antara lelah dalam kesunyian yang mulai mencucup usia

apa yang kau pikirkan tentang masa depan? saat malam merebahkan hasrat untuk tiba di pangkuan rembulan betapa lapang alun-alun selatan ini betapa sempit hati untuk menggapai­ mu maka kututup segala mata zahir ini agar bisa sampai pada takdirmu

dan saat kau ikat mata batinku dengan kerelaan aku pun menyusuri jalan pulang di antara dua beringin tua menanti datangnya isyarat untuk tetap bersama malaikat kecilku ialah yang memberiku kecupan pada pipi rembulan saat kusadari bahwa cerita belumlah usai kupejamkan mata ini kembali agar menemu jejak pengembaraan untuk kembali pulang : pada tempayan menangkup saban kerinduan! Alun-alun Kidul, 25 Oktober 2017

Hazwan Iskandar Jaya, lahir di Palembang, 27 Agustus 1969. Beberapa karya tulisan berupa puisi, cerpen, esai, dan opini pernah dimuat di berbagai media dan antologi bersama.


MINGGU IV

NOVEMber 2017

KOMUNItas I15

n LAMPUNG POST/NUR JANNAH

KOMUNITAS CUSTOM BROTHER. Sejumlah anggota Komunitas Custom Brother Lampung melakukan kegiatan sebagai bentuk kecintaan terhadap motor-motor modifikasi yang tengah tren saat ini.

Custom Brother

JUARA BERBAGAI KONTES Dengan berbagai kemenangan itu, para anggota semakin giat berbagi informasi, ilmu, dan pengalaman tentang dunia custom di Lampung. NUR JANNAH

P

n LAMPUNG POST/NUR JANNAH

ULUHAN motor modifikasi berbagai jenis berjajar rapi di depan Sekretariat Komunitas Custom Brother di Jalan Pulau Batam 4, No. 4, Way Halim Permai, Bandar Lampung. Motor yang telah diubah dari bentuk aslinya itu terlihat unik dengan rupa-rupa polesan. Berawal dari ketertarikan yang sama pada motor custom, lahirlah inisiatif untuk membuat komunitas motor yang terbentuk pada satu tahun lalu. “Anggotanya adalah teman-teman satu tongkrongan di bengkel custom,” kata pengurus Komunitas Kustom Brother, Rahmat Setiawan, baru-baru ini. Menurut dia, komunitas tersebut menjadi wadah berkumpulnya para pencinta custom.

PEMASANGAN

PARIWARA INDOCOOL, AC bar u. Pasang Service, Sparepart, Tirtayasa 0721- 8013130.085101581133/ Antasari 085266133838.

AHLI GIGI RAMA DENTAL psng gigi palsu, psng kawat gigi Jl. Antasari dpn bioskop sinar & Jl. Urip Sumoharjo no.104 bdl Hub. 0812.7945122

ASPAL Sedia Aspal Shell, Esso, Pertamina Grade 60/70 isi netto 154 Kg. Jamin 100% asli dan Murah. Hati2 banyak Aspal Esso Palsu Yg Kemasannya Mirip Dengan Asli isi tidak jelas, berat hanya 130 KG. HUB 082179039000 / 08121628500 / 085377112489.

CANOPY Spesialis segala jenis Canopy, Baja Ringan, Tralis, pagar dll, murah & Garansi. Hub. 0853.7800.8111.

KEHILANGAN BPKB & STNK BE 2910 CV, Nk. 309402.60-50055, Ns. 314948.20.384732, an. PT. Mitra Muda Reksa Mandiri

KURSUS MENJAHIT JULIANA JAYA. Topnya kursus menjahit & mode lebih dari

25 cabang, diskob 50% dapat lagi gratis mesin jahit singer tanpa diundi. B.Lampung 0721701,677, 0815.40816997

MESIN SABLON Dijual cepat Mesin Sablon plastik 2 warna + 2bh Mesin Potong 55jt 082182113388

MUKENA CR. Colection. Big Sale 20% s.d 30% macam2 mukena,gamis,baju t i d u r, d a s t e r, b l o u s e , k i l o t dll,Perum Bukit Bilabong Jaya Blok Ci No. 1-2 tlp. 08127217 7449,08230734400,08127805 9125 pin 5c53715c

PENGINAPAN P O N D O K PA L A PA . H a r g a mulai dari Rp 95.000/hari, di Pusat Kota, Fas: AC, TV, Kmr Pribai, Breakfast, Parkir Luas, Jl.P.E.M.Moer 7623158. 7188333, 087899764477, 085380151888.

PENGOBATAN Anda telat bulan ? Solusi cpt & tepat u/ melancarkan haid

IKLAN

scra teratur dlm jangka 3 jam dijamin lancar 100% garansi tnp efek samping 0823.3379.4444/ 0823.3397.6999

PRIVAT S M A R T P R I V AT M e l a y a n i privat semua mata pelajaran dan calisting untuk jenjang TK, SD,SMP,SMA/K dan Umum, hub 085377041533/ 0895332650775

MOBIL PENGANTIN ELEGANT,NYAMAN, ABADI-

KAN MOMEN ISTIMEWA ANDA DGN MENGGUNAKAN MBL PENGANTIN KAMI:CAMRY, M E R C Y, A L P H A R D . HUBUNGI: 081369695051, WA/08117295051

Dibutuhkan Karyawan Customer Service min. SLTA, bisa Komputer (Desain Grafis). Lmr krm ke Ferdi Jaya Plaza Pos lantai dasar 0812.7968.6115.

0721-783.593, 783.679 Ext.1065

BANCAR

RUMAH DIKONTRAKKAN

EXCECUTIVE CLASS RENTAL MBL(RESMI),AVANZA,INNOVA REBORN, FORTUNER, PAJERO, CAMRY,ALPHARD,DOUBEL CABIN,ELF, HIACE, BUS PARIWISATA (SIAP ANTAR JEMPUT BANDARA) HUB: 081369695051 WA/08117295051

Dikontrakan rumah Pahoman, lok. Amanm 3KT, List 1300 W, PAM, sumur, garasi. Hub. 0812.7903815

DibutUhkan segera Staff / Admin Wanita kriteria : pddk D1/D3/S1 atau min tamatan SMU,menguasai komputer,mempunyai kendaraan sendiri, usia max 30thn, diutamakan Chinese,hanya untuk pelamar serius hub: 08117299898

0812.7960.7819 PIN 2B1414BE

PROPERTY

MOBIL DISEWAKAN

LOWONGAN Di cari koki,supervisor,waiter/ waiters & OB Unt. Masakan Asia& Eropa lamaran di krm ke jl. Ikan Hiu blok B no 16-17 Teluk Betung

nur@lampungpost.co.id

Jl.Cpt. Kbn.Sawit LS 18.640.M2 Desa Gajah Mati Kec.Natar,SHM ,Tnh LS 863.M2 SHM jl.Kelapa Warna.Kec Tjg. Senang,Rmh Jl.Sultan Haji By Pass Ls 213 M2 Hub 082183872900.

TANAH DIJUAL Di jual cepat Tanah ls 800 M2 SHM. Jl. Beruang Sukamenanti kedaton hrg 700 jt ( nego) Hub. 085268058229 .

Bismillah. Dijual ruko 2 pintu 2 tingkat LB 200 m2, LT 220 m2, masih ada tanah kosong di belakang 70 m2, lokasi strategis 100 m dari Jl. Teuku Umar - Jl. Urip Sumoharjo. Hub. 0813.6937.1371

400 JT NEGO

AC

Meski tergolong baru, komunitas yang dikomandoi Alunk tersebut sukses meraih berbagai kemenangan di sejumlah lomba, salah satunya juara II Kustomfest 2017 kelas Free for All di Yogyakarta. Custom Brother juga meraih juara III dan V pada Honda Modification 2017 kelas FFA. Dengan berbagai kemenangan itu, para anggota semakin giat berbagi informasi, ilmu, dan pengalaman tentang dunia custom di Lampung. Sejumlah aktivitas rutin yakni kopi darat di bengkel dan riding malam. Seluruh kegiatan itu untuk menjalin silaturahmi dan keakraban dalam komunitas. “Kami selalu aktif dalam beberapa event kontest modifikasi motor custom,” kata dia. Dengan begitu, lanjut Rahmat, para anggota bisa berinteraksi dengan

klub motor lain hingga memperluas jaringan. Dia mengakui Custom Brother akan semakin giat menjaring pencinta motor custom menjadi anggota komunitas. “Kami akan lebih aktif menggaet member,” ujarnya. Menurut Rahmat, sejumlah ke­ untungan bisa dinikmati anggota salah satunya pertukaran informasi tentang penjualan suku cadang bermutu di sejumlah bengkel. “Jika ada anggota yang membutuhkan onderdil tertentu namun sulit mendapatkan, kami akan bantu memperoleh informasi tentang itu,” kata dia. Sebagai klub motor, Custom Brother mengklaim akan turut menjadi pelopor keselamatan berkendara dengan mematuhi rambu dan tata tertib berlalu lintas. Pihaknya juga akan mengadakan bakti sosial dalam waktu dekat. “Kami ingin menghapuskan stigma negatif tentang kelompok motor yang ada selama ini,” ujar Rahmat. (M2)

Rumah subsidi Pemerintah type 36/72 lokasi Itera dp booking fee 1 juta info surve telp 0852-0888-3000 WA 0852-1220-2200

Dijual rmh Mangkubumi residence. Blok D.12. TjK. Barat. Luas 130 mtr2, Luas bngnan 56. 2 KT, 2 KM, 1 R. tamu, 1 R. Makan + dapur. Hub: 08114407755 / 085658888111 / 081385775555


16IduniA KERJA

MINGGU IV

NOVEMber 2017

PARIWARA AC INDOCOOL, AC bar u. Pasang Service, Sparepart, Tirtayasa 0721- 8013130.085101581133/ Antasari 085266133838.

AHLI GIGI RAMA DENTAL psng gigi palsu, psng kawat gigi Jl. Antasari dpn bioskop sinar & Jl. Urip Sumoharjo no.104 bdl Hub. 0812.7945122

IKLAN

scra teratur dlm jangka 3 jam dijamin lancar 100% garansi tnp efek samping 0823.3379.4444/ 0823.3397.6999

KAN MOMEN ISTIMEWA ANDA DGN MENGGUNAKAN MBL PENGANTIN KAMI:CAMRY, M E R C Y, A L P H A R D . HUBUNGI: 081369695051, WA/08117295051

Siapkan Calon Pemimpin MESIN SABLON

Dijual cepat Mesin Sablon plastik 2 warna + 2bh Mesin Potong 55jt 082182113388

PRIVAT

S M A R T P R I V AT M e l a y a n i privat semua mata pelajaran dan calisting untuk jenjang TK, SD,SMP,SMA/K dan Umum, hub 085377041533/ 0895332650775

MOBIL PENGANTIN ELEGANT,NYAMAN, ABADI-

dll,Perum Bukit Bilabong Jaya Sedia Aspal Shell, Esso, Per- Blok Ci No. 1-2 tlp. 08127217 NUR Ia menjelaskan hampir se­ tamina JANNAH Grade 60/70 isi netto 7449,08230734400,08127805 154 Kg. Jamin 100% asli dan 9125 pin mua perusahaan dan organi­ 5c53715c Murah. Hati2 banyak pimpinan Aspal ENJADI sasi membutuhkan manajer Esso Palsu Yg Kemasannya PENGINAPAN perusahaan atau pimpinan. Prodi Mana­ Mirip Dengan Asli isi tidak atau instansi bagi SDM jelas, berat hanya 130 KG.pasti HUB jadi P O N D O Kjemen PA L Apilihan PA . H a rtepat ga 082179039000 / 08121628500 impian. Namun untuk sampai yang mengembang­ mulai dari Rp antusias 95.000/hari, Di cari koki,supervisor,waiter/ / 085377112489. di Pusatkan Kota,karier. Fas: AC, TV, waiters & OB Unt. Masakan pada jabatan tertinggi, tentu Kmr Pribai, Breakfast, Parkir Asia& Eropa lamaran di krm perlu kompetensi dan pro­ Selain berkarier di lembaga Luas, Jl.P.E.M.Moer 7623158. ke jl. Ikan Hiu blok B no 16-17 CANOPY fesionalisme. pemerintah dan swasta, 7188333, 087899764477, Teluk lulus­ Betung Spesialis segala jenismanajeri Cano- 085380151888. an manajemen juga berinovasi­ Kemampuan ­ py, adalah Baja Ringan, Tralis, pagar Se­ Dibutuhkan sebagai pengusaha bidangKaryawan Customer al yang utama. dll, murah & Garansi. Hub. Service min. SLTA, bisa KomPENGOBATAN jasa maupun manufaktur. jumlah unsur kemampuan 0853.7800.8111. puter (Desain Grafis). Lmr krm m a n a j e ­r i a l , a n t a ra l aAnda i n telat “Manajemen menyiapkan bulan ? Solusi cpt ke Ferdi Jaya Plaza Pos lantai kepemimpinan­ calon-calon di 0812.7968.6115. ber­ & tepat u/ melancarkanpemimpin haid dasar KEHILANGAN , memecah­

MOBIL DISEWAKAN

RUMAH DIKONTRAKKAN

EXCECUTIVE CLASS RENTAL MBL(RESMI),AVANZA,INNOVA REBORN, FORTUNER, PAJERO, CAMRY,ALPHARD,DOUBEL CABIN,ELF, HIACE, BUS PARIWISATA (SIAP ANTAR JEMPUT BANDARA) HUB: 081369695051 WA/08117295051

Dikontrakan rumah Pahoman, lok. Amanm 3KT, List 1300 W, PAM, sumur, garasi. Hub. 0812.7903815

Di jual cepat Tanah ls 800 M2 SHM. Jl. Beruang Sukamenanti kedaton hrg 700 jt ( nego) Hub. 085268058229 .

kan masalah, ko­munikasi, dan BPKB & STNK BE 2910 CV, motivasi. Kemampuan Nk. 309402.60-50055, Ns.mana­ jerial me­rupakan kepandaian 314948.20.384732, an. PT. Mitrangerahkan Muda Reksa seluruh Mandiri potensi me­ dan sumber daya untuk men­ KURSUS MENJAHIT capai tujuan organisasi. JULIANA JAYA. Topnya kursus menjahit & mode lebih dari

Jika sebagai entrepreneur, usaha yang dilakoni bisa maju pesat. Untuk mendapatkan penge­ tahuan mendalam tentang hal-hal tersebut, pendidikan di Prodi Manajemen adalah jawabannya. “Lulusan mana­ jemen punya bidang kerja yang luas, dan berpeluang besar menjadi pimpinan ka­ rena memiliki kemampuan manajerial,” kata Dekan FEB Unila Satria Bangsawan, barubaru ini.

DibutUhkan segera Staff / Admin Wanita kriteria : pddk D1/D3/S1 atau min tamatan SMU,menguasai komputer,mempunyai kendaraan sendiri, usia max 30thn, diutamakan Chinese,hanya untuk pelamar serius hub: 08117299898

bagai bidang,” kata dia. FEB mengajarkan kuri­ kulum berstandar inter­ nasional untuk menunjang kompetensi lulusan yang ber­ basis kepemimpinan dan kewirausahaan. Mahasiswa juga dibekali soft skill un­ tuk mempersiapkan lulusan masuk dunia kerja. Pembelajaran diberikan melalui praktik berupa studi kasus untuk menyelesai­ kan masalah yang terjadi di lapangan. Dengan demikian, mahasiswa cepat dan bijak mengambil keputusan. “Lu­ lusan punya hard skill dan soft skill hingga me­m iliki kompetensi pimpinan,” ujarnya. Materi penunjang yang diberikan dalam perkuliahan­, di antaranya manajemen SDM, kepemimpinan, pe­ rilaku organisasi, motiva­ si karyawan, menentukan gaji, merekrut karyawan, pe­mutusan hubung­an kerja, dan manajemen pemasaran. “Saat menjadi karyawan, yang bersangkutan bisa membawa perusahaan pada kejayaan, jika sebagai entrepreneur, usaha yang dilakoni bisa maju pesat,” kata dia. (M2)

Rumah subsidi Pemerintah type 36/72 lokasi Itera dp booking fee 1 juta info surve telp 0852-0888-3000 WA 0852-1220-2200

n LAMPUNG POST/AHMAD SOBIRIN

Manajemen salah satu prodi yang digandrungi mahasiswa dalam pemilihan kuliah.

n LAMPUNG POST/M UMARUDINSYAH MOKOAGOW

PENDIDIKAN MANAJEMEN. Puluhan mahasiswa Jurusan Manajemen Bisnis dan Ekonomi mengikuti kuliah umum Dirjen Pajak di FEB Unila. Pajak merupakan materi yang akan ditemui dalam lingkup kerja mahasiswa jurusan Manajemen.

OTOMOTIF MOBIL DIJUAL

Pengadaan/Pengisian PEMADAM KEBAKARAN Jl. Imam Bonjol 423 B Langkapura

Hub : 0721

- 260320 0853.7877.1111 0816.411.233

TERIOS DP 5Jt

MELAYANI SEPUAS ANDA, DATA DIBANTU

ROHMAN 0812-7894-6666 Pin BB 538CAF94

www.hargadaihatsulampung.com

35202

GEBYAR AKHIR TAHUN

Ignis New

MAS HANDOKO 081212234272

WULING MOTORS

PU

HARGA SANGAT TERJANGKAU

Ertiga Carry Futura

DP 13 Jt-an

ANGSURAN 2,8 Jt-an

DP 12 Jt-an

ANGSURAN 2,7 Jt-an

Karimun

ARI DP

0813 6866 6649

137 - 174 JUTA

FREE JASA SERVICE

Type GS

PROSES MUDAH & CEPAT

MULAI DARI

DP 17 Jt-an

ANGSURAN 2,6 Jt-an

DP 13 Jt-an

ANGSURAN 4,5 Jt-an

JASMAN 082176800204

50.000 KM 3T ATAU

CV TANRUA GILIRAYA

SIGRA DP 11Jt XENIA DP 4Jt New AYLA DP 7Jt

Dijual rmh Mangkubumi residence. Blok D.12. TjK. Barat. Luas 130 mtr2, Luas bngnan 56. 2 KT, 2 KM, 1 R. tamu, 1 R. Makan + dapur. Hub: 08114407755 / 085658888111 / 081385775555

PRODI MANAJEMEN. Puluhan mahasiswa Manajemen Pendidikan Islam (MPI) mengikuti yudisium, beberapa waktu lalu. Prodi

nur@lampungpost.co.id

Paket Special Guru

Bismillah. Dijual ruko 2 pintu 2 tingkat LB 200 m2, LT 220 m2, masih ada tanah kosong di belakang 70 m2, lokasi strategis 100 m dari Jl. Teuku Umar - Jl. Urip Sumoharjo. Hub. 0813.6937.1371

400 JT NEGO

M

Jl.Cpt. Kbn.Sawit LS 18.640.M2 Desa Gajah Mati Kec.Natar,SHM ,Tnh LS 863.M2 SHM jl.Kelapa Warna.Kec Tjg. Senang,Rmh Jl.Sultan Haji By Pass Ls 213 M2 Hub 082183872900.

TANAH DIJUAL

LOWONGAN

Dijual KIJANG SUPER ASTRA Th’89, 5 Speed, Plat BG, harga 25 Jt nego. Hub. 0853.8460.1277

BANCAR 0812.7960.7819 PIN 2B1414BE

Prodi ManajemenPROPERTY

25 cabang, diskob 50% dapat lagi gratis mesin jahit singer tanpa diundi. B.Lampung 0721701,677, 0815.40816997

Ia menjelaskan hampir semua MUKENA perusahaan dan organisasi CR. Colection. Big Sale membutuhkan manajer 2 0 % s . d 3 0 %atau macam2 mukena,gamis,baju pimpinan. t i d u r, d a s t e r, b l o u s e , k i l o t ASPAL

TOYOTA

0721-783.593, 783.679 Ext.1065

PEMASANGAN

AHUN

NELLI

082183092000


PARIWARA I 17

MINGGU IV

NOVEMBER 2017

ANUGRAH WISATA Jl. Cut Mutia No. 18 A Teluk­betung Utara hub. 081231087001 AR-RAYYAN TOUR & TRAVEL

AMERTA SUCI RAHAYU Jl. Wolter Monginsidi ­N o. 202

Tanjungkarang Pusat

(Sebelah Bank BTPN), hub. 082186757575

PECEL LELE LELE TERBANG Lele terbang/kriuk, harga Rp.12500/porsi free Es teh manis jumbo. Jl.Diponegoro No.192, terima pesanan, hub. 08116135427/0721487591

BEBEK KARAPAN Makan enak tanpa keluar rumah. delivery :0852-180-2928 order h-1 sebelum pengiriman .

DAPUR EBO Terima catering dan makan siang berbagai macam menu. buka member catering bulanan . wa :081271508500 line:ms. annisa

AYAM SUWIR Te r i m a p e s a n a n a y a m suwir,gurame fillet ricarica dan berbagai macam menu yang enak . ready h-1.ig:@rinisiscawati 082179929301

KEPITING NYABLAK Makan seafood nikmat tanpa ribet,gak perlu ribet untuk makan seafood kesukaan kalian. open po h-1@kepitingnyablak 081379773736

MANGGOMILA Manggo sticky rice,dg variant kiwi rice,strawberry rice,mix rice,manggo rice.mulai dari 15.000an aja.ig:!@manggomila 08217529939

PECEL LELE SERIBU SATU Sedia spesial ayam goreng ,bebek dan lele,dan macam2 nasi goreng spesial dan bakwan malang spesial .trima pesanan:085272522251

RUMAH MAKAN DAPOER GOBER

J l . Te u k u U m a r N o 1 0 3 B Penengahan, hub. 0821771629/ 786186, Fax. 700189/082184057807 ARYO TOUR & TRAVEL Jl. Raden Intan No. 107 TJK. Pusat

ELSA Jl. Raya Branti Natar (Depan RM. Begadang III Natar), hub. 07877697131 SENTOSA TOUR & TRAVEL

LATANSA ALKHAN INTERNASIONAL

Jl. Trans Sumatra KM. 53 Kalianda Lamsel 35513, hub. 07273330015/8117999345 HINJISIA

Jl. RA. Kar tini No. 32 ­(Depan RM. Gar uda), hub. 072125415/085379000039 PUSPA TOUR & TRAVEL Jl. Teuku Umar Labuhanratu (sebelum SPBU Teknokrat) , hub. 0721786111

Jl. Soekarno Hatta No. 10 (Deket SMPN 19 Balam), hub. 0721772442/082182997042

Jl. Cendrawasih Blok B1 No. 8

RAKA LAMPUNG BERDIKARI

Perum Geriya Sukarame, hub. 081369719817 SEKAI DESTINASI WISATA Jl. Raden Imba Kusumaratu No. 12A RT. 02/03 S ­ umbere­jo S e j a h t e r a Ke m i l i n g , h u b . 082177377031 SYAHPUTRA TAMPIA STAR Jl. Majapahit No 4A Enggal Pahoman, hub. 0721772233/772199 PUMA

Puma Tour & Travel, Jl. Suttan Dumas A8-A9 Margorejo, Metro Selatan, Kota Metro, Telp/fax : 0725. 7856550, Hp 0821. 14444494, 0813. 79575484.

Jl. Tawes No. 38 Iring Mulyo 15 A Kampus Metro Timur, hub. 081379879199/725477431

SIM C no tlp 082331333379,

Barat

085279333379

Metro,

hub.

Menu spesial ayam bakar madu 15k,ayam kremes,telur dada kremes,telor asam manis,lele goreng di jl bumi manti gg m.said hub 085239839572

RM BUDI RAHAYU

TUMPENG UMMI

Kuliner super pedes Lampung ceker/sayap berontak, penasaran ?? Jl. Ryacudu No 44 (Buka pk.16.00-22.00 wib), hub. 089665338959 ig:@ ceker_brontak

Sedia kopi singleprigin berkualitas dgn metode penyeduhan manual/mesin, ada makanan & minuman.“we bring coffee to you” Jl. Pelita 1 No.5, hub. 081379992500

Jl.Pagar Alam segala mider no 178/35(gang PU)bs bk google maps/waze open tenant &info WA 082113330004,kepoin mknan kita di@centralkuliner dan follow jg like instagram kita.

Masakan khas Jawa Timur, nasi rawon, soto ayam, Pecel, Nasi rames. Jl. W. Monginsidi No.61, hub . 081279006246

Te r i m a p e s a n a n tumpeng,tumpeng mini,nasi kotak,chocolate Fountain hrg mulai idr 16k jl.pramuka”KANTIN UMMI”ruko 52a/52b rjbsa ig:Tumpeng ummi wa 081369592190

AYAM KREMES GALAXY

PENTIEZ PIZZA LAMPUNG

GALERIA CAFE

Nikmati sensasi ayam/bebek, bumbu khas, kremes & 3 sambal spesial. Jl. Juanda No. 183 A, hub. (0721) 5602173, delivery, ig : ayamkremesgalaxylampungAYAM GEPREK

Pencinta pizza lipat, jangan lupa ya makan pizza lipat kesukaaanmu! Central Plaza Mal lt 2 ig:@pentiespizzalampung/@ pantiespizzaindonesia

Cobain yuk indomiedan nasigoreng porsi sharing dg berbagai toping .jl za pagaralam satu gedung dg galeria butik kedaton. ig:@galleria_cafe.

Skrg hits bgt pisang nugget ditaburi berbagai mcm varian topping, kalian hrs coba CRAZY BANANA.Instragram @ crazybanana_lgp Harga mulai Rp. 15.000- Rp. 20.000 Alamat : jl. Jenderal Suprapto (depan SMA YP UNILA) Buka pukul : 10.00 -19.00 WIB, WA: 082280150292

PONDOK MUSI RAYA Sedia pindang musi ikan baung,ikan gabus,belida,seluang,pepes tempoyak/biasa, Jl. ZA Pagar alam Rajabasa hub.08127243444.live musik. SAMBEL RUMAH&SATE TAICHAN Sedia sate Taichan,aneka makanan&minuman lainnya. Jl. Dr Susilo No.101 Pahoman (dpn DINKES) hub 081273351221/0721266020

TUMPENG NOVI Terima pesanan tumpeng,tu mpengmini,bento,snackbox,k ue nampan mumer dan enak.jl raden gunawan perum nuwou sriwijaya.085268210183 ig:@ tumpeng_novicatering

RM.WAY GIHAM M e n u Tu D e B k r D a b u dabu,simba kuah asam,dll. buka senin-sbtu 11.00-16.00 jl way giham no 4(blkg htl rarem) phmn081279155805

RM.LIMA SAUDARA JAYA

RM.NASI GANDHUL Menu nasi gandhul khas jawa tengah,garamg asam,tengkleng,ayam goreng kremes,pecel jawa jl Tulang bawang no 12 enggal hub 082177530808

NASI LIWET KANG EMIL Sedia nasi liwet,sate maranggi dan bebek bakar,sop iga sapi,@ nasiliwetkangemil,terima pesanan:081368367068

Menu mie aceh kepiting,mie aceh daging,mie aceh udang,nasgor spesial,martabak telur,roti CANE coklt, jl way sekampung no18 (dpn msjd al muslimin)tlp085207836801

CAFE & RESTO 24RA GALLERY Pa k e t b u k b e r p e c e l l e l e / ayam+teh manis/teh botol free takjil only 25k, Jl. Griya Fantasi Blok 2G No. 10 Wayhalim Permai, hub. (0721)5612208

TERAS KULINER Ayam gepuk,brbgi nasi bakar, dimsum, aneka jus, berbagi kopi Jl.sumantri bojo nugoro no.10 tlp.08218341909

CAFE AGOGO Promo Anniversary Agogo 21 May 2017, Min Purchase wok disc 50%, special perfaemance oj, live music, Jl. Juanda No.6 Pahoman, hub.081286861212, @Agogo

DOTBRAVO LAMPUNG Sedia aneka dessert yg unik dg tempat yg cocok buat nongkrong, Jl.Teuku Umar No 1 Mal MBK, ig:@dotbravo_lampung, hub. 07215613552

DE ROSSE Paket bukber nasi bebek&sambel korek+sayur asem free es teh manis 38 rb_an, Jl. Cokroaminoto No 78 rawalaut, hub. 082282976999 ig@cafederosee

AYAM GEPUK PAK GEMBUS Telah buka Ayam Gepuk pak gembus cab. Lampung, Ayam goreng sambal bawang super pedes : Jl Ikan Belida No 40 Telukbetung, hub. 0721481824

TAMMY CAFE Cafenya pencinta chocolate! tempatnya nyaman. sedia gift utk ultah, momen apapun serba chocolate!! Umm yummy!! Jl. Gajahmada, hub. 0721256519, ig:tammycafe

Dgn Menu Ayam Geprek Dgn Sensasi Smbl Yg Berbeda Dr Lainya,FREE KOL GORENG SLAMANYA JL WOLTER MO­ NGINSIDI NO 19 (dpn bkso sony) sblm lieps cafe (dkt htl pop) 087813558000 IG AYAMGEPREKTAKIS_MONGINSIDI

CIKGUN

AKONG AYAM GORENG Resto & Rumah Makan, Jl. Gatot Subroto No. 04 Pahoman, terima pesanan hub: 081272359090

OWL CAFE Per tama dilampung!’makan sambil main’ ada 50 board game yg hrs dicoba,cocok utk smua kalangan makanan mulai dr 10 rb Jl. Sultan Agung No 9, ig:@ owlcafe wa:081315257257

PEMPEK PEMPEK MW Te r i m a p e s a n a n p e m p e k lenjer,adaan,telur hny Rp.1500 perbiji.jl imam bonjol gg pinang no19 langkapura.ig:@pempekmw 082269463636

OLEH-OLEH

(Chicken Gunting) Taiwan crispy chicken dgn varian rsa barbeque, seaweed, Original, Balado, Jagung Bkr.Almt : jl.Prof. Dr.Ir.soemantri brojonegoro(Jlr dua UNILA/tepat dpn Alfamart) Ig: cikgun.id /wa/tlp: 081367375660

THE ELEPHAND KITCHEN

HANACAKE & COOKIES

Nasi Goreng dgn kreasi makanan Indonesia, spesial nasi goreng rawon/udang, sambal petai, lengkap dgn Snack. Jl. Ahmad Yani No.7 A, hub. 089527559664

Sedia aneka sajian kue salad, unik & menarik tak diragukan lagi, hub. 08197999921/081272668812, cp. Icha A, IG:@hannacakencookieslampung

RESTOLOGY STEAK AND RABEG

RISING CAFE

PURI JAYA KERIPIK

Resto cocok utk nongkrong, Steak&hotmie, cumi item, enoki crunchy, smoothies&milkshake. Jl. RA. Kartini No. 62/45C, hub. 0721 476346. ig. Restologysteakrabeg

Tmpat makan indomie dgn sensasi aneka rasa & aneka minuman. Jl. Kimaja No. 12 WH, hub. 081231417809. IG: Caferising

Sentral oleh2 khas Lampung, sedia aneka keripik rasa. Jl. Pagar Alam No. 49 gg PU, hub. 082176777749

FRY DAY CHICKEN Outlet chicken fryday: Central plaza mal, lampungwalk, Mal Boemi Kedaton, ig:fryday_lpg. delivery ultah, hub. 081179766

CAFFEE ARCH Mau kopi enak, makanan nikmat & harga bersahabat? “Eatery & coffe”. Jl. Arif Rahman Hakim TR 17, BTN 3 Wayhalim. buka jam 15am-12pm, hub. 082176703939

WARUNG KOPI DUNIA 3 Tempat sarapan pagi yg nyaman & enak. nasi uduk, nasi kuning &mie ayam, Jl. Antasari No 133 hub. 089899807218, ig@warung kopi dunia 3

KAUTSAR SHAFFIRA Khas aceh, kari kambing, sop daging sapi , kopi Gayo, Gomarqi, pearelon. CIRASAiLEY. “House of gayo’S caffee”, Jl. Sultan Haji No.12 Kotasepang, hub. 081366336634

WISMA CAFE & KOST Te m p a t ngopi yg asik & nyaman,sedia makanan&minuman, pecel lele, ayam goreng, Jl. Sukardi hamdani 5C No.23, hub. 082175658501

FOGA BURGER Foga burger American Signature Burger.lokasi Lampung Walk lt.2 block L08.buka pukul 10.0021.00 wib.ig:@fogaburger

AJIB KITCHEN Sedia konsep menu tradisional lokal, Mediterania, Asian & Western Food, Jl Urip Sumahardjo No 27 (sebrang SPBU Urip) yg ada becak terbng ex pastagio. hub 0813 27696966

ADITYA COFFEE &EATERY Sizzline Pepper Rice,dgn daging sapi atau ayam ser ta bumbu kari merupakan menu andalan. Coba & Rasakan makan di atas hotplate. Hp 08117296559,p emir.noer 47,TBU

KERIPIK YAYA KRIPIK YAYA menjual oleh2 khas Lampung Kripik pisang aneka rasa dgn hrg Promo 44rb/kg jl Pgr Alam 157 hub hp 081369530815 WA 082375297727 bbm 57A58225

ASKHA JAYA KERIPIK Sedia : keripik, pie pisang & oleh2 khas Lampung, hrg murah & premium quality. Jl Pagar Alam gg PU, ig:askhakeripik, hub. 085279466443

MAKARONI BANGE Makaroni pedas,makaroni susu keju,thai tea,shihlin, Jl. ZA Pagar Alam, No.52C, hrg 6rban.@ makaroni bange, FB:makroni_ bange, hub:08129688314

RUPA-RUPA FRUIT SALAD LAMPUNG Rasa yg paling best seller!! ready salad 9 varian rasa, Jl.Nusantara gg Turi no.30, hub. 089957798945 1g@fruitsalad_bdlCRAZY BANANA

Menerima karyawati syarat :ber-

Jl. Bangka No. 7 H ­ adimulyo

Sedia hasil laut hidup, kerapu, bawal, lobster, shrims, crabs, rupa2 kerang & keong, Jl. Antasari No.38 AA, hub. 07215606957/08117200076

AYAM GEPREK

AL-FATONI TRAVEL

marketing / smu sederajat, single

CRAZY BANANA

WARUNG MIE ACEH ATA DROE

Dusun VI RT 02/RW 10 Nambah

penampilan menarik, pendidikan

HANA TOUR & TRAVEL

CENTRAL KULINER

Sedia,bakso besar/ kecil,bakso lada hitam mie ayam,bledek lada hijau/ sambal hjau,macam jus, Jl. Pelita ujung No 7/15 Rt.05 labuhan ratu

PANDAWA TOUR & TRAVEL

081368389828

N8 COFFEE

PONDOK GLOMPONG

085279609010/072546100

Rejo Kotagajah Lamteng, hub.

INNES

CEKER BRONTAK

RM GENDIS

Tempat kuliner favorit orang Lampung, Coto Makassar, Sop konro daging sapi asli, Jl. ZA Pagaralam No. 86 AB, hub. 0721712092. IG: Cotomkslampung

Jl. Blora No.16 Segalamider Tanjungkarang Barat, hub. 081279613879

KEYTO TOUR & TRAVEL

KANTIN KU

Mskn padang paket Ayam/ Rendang (17/18ribu)ayam,nasi putih,sayur,kr upuk,lalapan b u a h , a i r, s e n d o k & t i s u . O rder.081279541608 jl.teuku dikciktiro blok c1 no.03 kemiling

RM COTO MAKASSAR

BANGUN MANDIRI

Jl. Proklamator 401 Yukum jaya Terbanggibesar Lamteng, hub. 0725528775/82182112722

LIVE FISH & SEAFOOD

Sedia masakan Indonesia (kresngseng sapi, terong raos dll), menerima pesanan & acara spesial, bukber free takjil Jl. Way Semangka No. 07 Pahoman, hub.(0721)487652

Spesial bebek bkr madu. Ayam,Lele,Ayam kmpng bkr/ grng. Aneka jus,aneka kopi Jl.pajajaran no.100 A jabaya2 tlp.08127998868

(Sebelum Tugu Adipura ­sebelah kiri), hub. 082176419991

SNACK SARWENDAH Snack ar tis enak&renyah. keripik pangsit mulai 10rb. ig:@snacksos.id_lampung wa:089530107463

DILSY CHEESE TART Nikmati cheese tart lembut dan chrispy hanya dg 5000-an. Original cheese,greentea dan choco.ig:@dilsycheese line:aprilidia29 08112142113

FRUITS COCONUT Makanan yg bikin kenyang dan gak bikin gendut!kelapa muda yg diisi dg macam2 buah.Ready senin-minggu jam 12.00-17.00 stadion pahoman ig:@fruitscoconut

SHAKE IT MILKSHAKE

ing, STMJ Aceh plus khusus stamina lelaki, kopi aceh asli gayo, es sirup aceh, kopi/teh telur aceh, Jl. Ryacudu No. 23, hub. 085268983208

BAKWAN MALANG Kewarung Bakwan Arema Family yuuukk, Jl. Kimaja No.12 & Jl. Ratu Dibalau No. 59. Asli ditangan yg ahli, lebih nikmat pakai nasi, hub. 085266661118

KEDAI TANG Sedia nasi campur spesial, Bakmi spesial Tang, Pork Chop Goreng (non halal), Jl. MS. Batubara No.23 Kupangteba, hub. 0811722124 BAKSO & MIE AYAM AZZAM M e n u s p e s i a l b a k s o b e ranak 15rb,mie ayam+bakso 15rb,mie ayam 10rb,bakso kerikil 12rb di jl.basuki rahmat no 50 tlk btung hub 081279076059 BAKSO & MIE AYAM YADI Menyediakan Bakso Besar 20 ribu,Bakso kecil 13 ribu,Mie Ayam + Bakso 13 ribu& Soto 10ribu dan Es campur,jus buah. alamat. jl.supratono.2 Bandar Lampung.tlp 08228040666 MIE AYAM & NASI BAKAR AYAM BABE SATELIT

Susu Full cream yg di padu banyak varian rasa, hanya 8K/ cup, tambah topping 2k/toping, IG : Shake, itmilk tlp : 081273555005, Line:@ hts9888m

Sedia spesial bakso & mie ayam ceker, nasi bakar dan ayam SERBAaaa Rp; 12000 Terima pesanan : 085268104100

YUMMY MOZA SPAGHETTI

BAKSO MONGGO MORO MD

Mkn Praktis (Delivery), (Rasa) Ala Hotel Ada 6 Pilihan Rasa, Harga Paling Mahal 16 ribu, Order ke 089684125836(WA) ig.@yummy.moza.spaghetti

Yuk mampir ke bakso monggo moro MD ada bakso spesial urat branak mie ayam bakso dan mie tek-tek spesial,di jln urip sumorjo no 129 gang sungai 6 bandar lampung trima pesanan: 082181672432

STEVEN PARCEL & SOUVENIR Melayani Parcel, Hampers, Souvenir, dll. Dgn Kualitas Terbaik dan Harga Bersaing. Untuk event Wedding, Hari Raya, Gathering, dll. IG : @Lampung. Parcel ;; 0813.7772.2040 / 0853.8388.1888

RUMAH CAKE PIE ANEKA Sedia aneka cupcake & pie yg unik dengan harga pelajar dan premium quality. Jln.danau towuti Gg. Bakung no.119. IG:rumahcakepieaneka. Hub: 082282621970

MIE AYAM & BAKSO MIE SELADA LAMPUNG Mie hitam dg pewarna alami tinta cumi tnp bahan pengawet,sehat,halal, Jl Ikan Hiu Blok C No 9 TB, ig:@selada_ lampung, hub. 082176431700

MIE ACEH ASIA (CAB. BANDA ACEH) Sedia mie aceh kari kamb-

SOTO LAMONGAN & RAWON MAS RIBUT Sedia spesial soto lamongan,rawon,mie jawa,soto kudus dan mie ayam bakso,di jl.urip sumoharjo no 46A & JL.UNTUNG SUROPATI(Ruko ELdarado)

MIE AYAM 99 Sedia spesial mie ayam 99 ,bakso dan gorengan di jalan teuku umar di sebrang nscn deler spesial ibu kartika

SATE TAICHAN BANG ACIT sate full daging dan sate campur (daging+kulit) Rp 2000/tusuk. Pedas nagih! Jl. Teuku Umar, s e b e l u m m a k a m pahlawan,18.00-sold, ig: taichanbangacit / line@ : @ npz6352m

MIE TEK TEK BANG YOS menu mie tek tek goreng,mie tek tek kuah,nasgor,bihun goreng,varian toping sosis & bkso.jl perumhn PALMSViLLE blok E no 6 tlp 08991217962


18IKuliner

MINGGU IV

NOVEMber 2017

n LAMPUNG POST/M UMARUDINSYAH MOKOAGOW

SAJIAN NASI BESEK. Sejumlah sajian dengan nuansa tradisional tersaji nikmat di Nasi Besek Restoran, Bandar Lampung. Besek kembali digunakan resto tersebut untuk menampilkan kesan khas Indonesia.

Menyantap Ayam Rujak Bersalut Saus Kacang

resep

Makuta Cake Sederhana

Pembeli bisa menyantap makanan sambil menikmati ornamen mural. NUR JANNAH

H

AMPIR semua orang suka ayam. Dagingnya yang lezat relatif mudah diolah dengan berbagai resep hingga menjadi menu nikmat. Salah satunya ayam bumbu rujak ala Nasi Besek Lampung. Ayam bumbu rujak Nasi Besek menawarkan rasa pedas dan gurih. Ayam dibalur saus kacang berbumbu rempah, seperti laos dan cabai. Ayam rujak spesial tersebut ada di menu Nasi Besek komplet. Selain ayam bumbu rujak, ada pula mi goreng, sambal ati kentang, mendoan, telor asin, petai, kerupuk, dan sambal terasi. “Paket Nasi Besek komplet bumbu rujak ini amat diminati,” ujar pemilik Nasi Besek Lampung, Catherina Elen Marisa, baru-baru ini. Rumah makan yang terletak di Jalan Slamet Riyadi No. 24, Telukbetung, Bandar Lampung, itu menyediakan menu makanan rumahan. Pembeli bisa menyantap makanan sambil menikmati ornamen mural. Buka dari pukul 10.00—22.00, Nasi Besek juga melayani pesan antar dan katering. Selain menu Nusantara, Catherina juga menawarkan menu sarapan bento. Menu satu ini ditawarkan untuk membantu orang tua menyediakan bekal untuk buah hati. “Ini sangat membantu ibu-ibu yang tidak sempat menyiapkan bekal anak,” kata dia. Satu porsi bento terdiri dari nougget, rolado sapi, telur mata sapi, dan

Paket nasi besek komplet bumbu rujak ini amat diminati.” nasi. “Selain bekal menu sekolah, bento juga dipakai untuk acara ulang tahun. Anak-anak sangat menyukai bento ini,” ujarnya. Menu bento dikemas dalam bentuk menarik, baik nasi berikut lauk-pauk. Soal minuman, Nasi Besek menawarkan pilihan minuman segar jus neng geulis dan es goyobod khas Bandung. Es goyobod terdiri dari alpukat, pacar cina, potongan nangka, dugan, dan goyobod. (M2) nur@lampungpost.co.id

n INT

INGIN mencicipi kue asal Bandung, makuta yang lagi tren saat ini? Tanpa harus jauh-jauh ke kota Kembang, kita bisa membuat kue itu sendiri di rumah. Bahan-bahannya pun dengan mudah bisa didapat di supermarket.

Bahan: 2 lembar kulit pastry instan (banyak dijual di supermarket) 150 gram tepung segitiga biru 3 butir telur 150 gram margarin/mentega dicairkan 100 gram gula (sesuai selera) 1/2 sendok teh vanilla cair 75 gram keju parut (sisakan untuk topping) Topping: selai blueberry dan keju parut * hasil adonan bisa untuk 2 loyang brownies ukuran 22 × 10 cm * masing-masing loyang diisi setengah loyang

Cara membuat: 1. Oles loyang dengan mentega dan tepung lalu sesuaikan bentuk kulit pastry dengan bentuk loyang, lalu tekan pelan-pelan supaya menempel ke loyang. Tusuk-tusuk pakai garpu kulit pastry, tetapi jangan sampai bolong. 2. Aduk gula dan telur menggunakan mikser dengan kecepatan penuh sampai kaku. 3. Turunkan kecepatan mikser, masukkan terigu, vanilla cair, sebagian keju parut, aduk rata. 4. Matikan mikser, masukkan margarin cair, aduk rata menggunakan spatula. 5. Tuang adonan ke loyang yang sudah dilapis kulit pastry, isi masing-masing loyang dengan adonan setengah loyang saja. 6. Panggang sekitar 25—30 menit. Setelah matang dinginkan baru dihias menggunakan topping sesuai selera. (INT/R4)


MINGGU IV

NOVEMber 2017

#BEKREATIF I19

Binar Bisnis Tas Manik-Manik

Bisnis itu sukses menggelontorkan pundi-pundi rupiah ke sakunya. NUR JANNAH

T

AS manik-manik memunculkan kesan glamor. Kilau manik-manik bisa menambah percaya diri sang pemakai. Salah satu remaja yang setia mengembangkan tas manik-manik adalah Amrina Tuti Rosdiyah. Perempuan yang berstatus mahasiswa aktif UIN Raden Intan Lampung itu menekuni bisnis tas manik-manik sejak SMP. Bisnis itu sukses menggelontorkan pundi-pundi rupiah ke sakunya. Tas dibanderol seharga Rp150 ribu sampai Rp450 ribu. Bergantung tingkat kesulitan dan jumlah manik-manik yang di­ aplikasikan. Dalam sebulan ia mampu melahirkan puluhan tas berbagai bentuk dan ukuran. “Tali tas dari senar, manik-maniknya akrilik,” kata Amrina, baru-baru ini. Mode tas beragam di antaranya jinjing dan selempang. Motif paling diminati adalah bunga. Perempuan berhijab itu menjelaskan

membuat tas manik-manik butuh ketelitian. Cara dan alat untuk membuat tas yakni gunting, tali senar, dan mote. Caranya, gunting senar sepanjang kebutuhan. Masukkan empat buah manikmanik. Selanjutnya masukkan senar di sisi kanan ke dalam manik-manik sisi kiri. Tarik benang kiri dan kanan. Lakukan kembali hingga selesai. Pengerjaan satu tas sekitar dua hari. Kesulitan yang kerap dihadapi adalah membuat tas dengan manikmanik sangat kecil. “Awalnya, usaha ini dimulai dengan bisnis suvenir,” kata dia. Selain tas, Amrina juga membuat berbagai kerajinan manik-manik antara lain tas anak, keranjang permen, keran­ jang minum, kotak tisu, gelas tisu, dan dompet. Ia pun masih menerima pemesanan suvenir berbagai bentuk seperti pisang dan anggur. (M2)

Tali tas dari senar, manikmaniknya akrilik.”

nur@lampungpost.co.id

KREASI TAS MOTE.

n LAMPUNG POST/M UMARUDINSYAH MOKOAGOW

Pengrajin sekaligus pengusaha kreasi tas mote, Amrina Tuti Rosdiyah, menunjukkan proses pembuat an sekaligus berbagai hasil kreasi tangannya.


2IMALL

MINGGU IV

NOVEMber 2017

n LAMPUNG POST/NUR JANNAH

CLEARANCE SALE CHANDRA. Sejumlah produk dipasarkan saat Clearance Sale Chandra yang berlangsung di Supermarket and Departement Store Chandra Tanjungkarang, Bandar Lampung.

CHANDRA OBRAL FURNITUR DAN MEBEL Steven menambahkan meski stok lama, produk yang dijualnya berkualitas baik dan terjamin. NUR JANNAH

S

upermarket and Departement Store Chandra Tanjungkarang menghadirkan program clearance sale atau obral produk yang berlangsung sejak 21 November—3 Desember 2017.

Project Officer Steven mengungkapkan program clearance sale ini merupakan agenda menyambut akhir tahun yang mana kali ini pihaknya mengeluarkan semua stok produk berupa mebel dan matras. “Kalau biasanya pameran adalah produk all new, maka di program ini kami mengeluarkan stok lama atau cuci gudang,” kata Steven ditemui di ruang kerjanya, Senin (20/11). Pameran yang digelar di hall parkir Chandra Tanjungkarang itu memiliki beragam promosi menarik, seperti diskon up to 50—70%, bebas biaya administrasi, promosi cuma-cuma, cicilan ringan, bu­ nga rendah, proses cepat, barang dikirim hari itu juga, dan banyak lagi lainnya. Selain promosi menarik, pihaknya juga

memberikan keringanan pembayaran secara tunai dan kredit, yang bekerja sama

Dengan program ini kami membantu konsumen. dengan tiga pembiayaan sekaligus, yakni Kredit Plus, HCI, dan Spectra. “Dengan program ini kami membantu konsumen memiliki barang baru

dengan harga murah dan masih bisa dicicil.” Program ini rencananya digelar rutin setiap tahun. Dengan demikian, semakin banyak konsumen yang dapat merasakan manfaat dari promosinya. Adapun produk yang dijual terdiri dari perlengkapan kantor, kasur pegas, kursi, lemari, sofa, meja makan, dan lainnya. “Kami berharap konsumen bisa memanfaatkan program ini karena setiap toko sisa stoknya enggak banyak dan terbatas sehingga ini jadi kesempatan yang baik,” ujarnya. Steven menargetkan produk yang dijualnya mampu mencapai penjualan di kisaran Rp500 juta hingga Rp1 mi­

liar. “Lihat animo nanti dari konsumen seperti apa. Mudah-mudahan sesuai dengan yang kami harapkan sehingga tahun depan bisa kembali menghadirkan program seperti ini. Di sini, kami membantu memfasilitasi konsumen,” kata dia. Steven menambahkan meski stok lama, produk yang dijualnya berkualitas baik dan terjamin. Selain itu, pihaknya bekerja sama dengan toko-toko ternama, seperti Palapa Indah, Palapa Jaya Furniture, Mahkota, Good Living, Matras Intan Galery, Matras Kedaton Galery, Toko Baru Furniture, Sumber Rizky Furniture, dan lain-lain. (M1) nur@lampungpost.co.id

Bigland Keluarkan Meja Belajar Karakter UNTUK memberikan kepuasan pelanggan, Bigland kembali menghadirkan promosi menarik selama pameran yang berlangsung dari 13—26 November di Chandra Tanjungkarang. Selama dua pekan ini, Bigland sebagai salah satu pelopor produk matras memberikan program penawaran harga menarik dan produk baru berupa

meja belajar karakter Tsum-Tsum dan Moto GP dari Apanel. Sales promotion girl (SPG) Bigland, Laraswati, mengungkapkan promosi rutin ini digelar satu kali dalam ren­ tang waktu tiga bulan. Selain mempromosikan produk terbaru dari Bigland, hal ini juga untuk memudahkan konsumen memiliki kasur pegas

n LAMPUNG POST/M UMARUDINSYAH MOKOAGOW

RALLY PHOTO. Pengunjung berkonsultasi dengan petugas di Electronic

City, Mal Boemi Kedaton, Bandar Lampung. Electronic City di seluruh Indonesia tengah menggelar rally photo berhadiah puluhan juta rupiah.

ke­sayangan dengan harga terjangkau dan diskon 30% all item. Sementara untuk pembayarannya bisa secara tunai dan kredit bahkan dengan cicilan ringan. Perempuan yang akrab disapa Laras itu melanjutkan Bigland memberikan promosi menarik berupa my boks matras yang memudahkan

Anda membawa matras untuk rumah bertingkat atau yang akan dibawa ke luar kota. “Jadi, matrasnya dibungkus menggunakan plastik dimasukkan ke kardus. Ketika plastiknya dibuka, matrasnya nanti mengembang sehingga membawanya mudah. Tidak ribet, enggak berat, dan lebih praktis,” ujarnya.

Kemudian, setiap pembelian kasur pegas dewasa ukuran 160 X 200 akan mendapatkan diskon 30% serta dua bantal dan dua guling. Sedangkan untuk kasur pegas anak ukuran 120 X 200 akan mendapatkan bonus loker boks ditambah dua bantal dan dua gu­ ling. (NUR/M1)


20IFASHION

MINGGU IV

NOVEMber 2017

Leher Cantik

dengan Bunga Timbul Tren kalung pendek sudah mulai sejak sebulan terakhir.”

n LAMPUNG POST/ M UMARUDINSYAH MOKOAGOW

Dengan kerah terbuka, kehadiran bunga-bunga yang mengitari leher tampak lebih tegas. NUR JANNAH

K

ALUNG menjadi aksesori pemanis penampilan. Untuk kegiatan formal hingga kasual, kalung bisa diandalkan untuk mempercantik leher dan dada. Salah satu yang paling banyak dicari saat ini adalah kalung beraksen pendek. Motif kalung pendek yang menghasilkan tampilan feminin adalah bunga-bunga. Kalung bunga timbul serasi dipadu dengan busana berkerah terbuka, seperti gaya sabrina. Motif bunga timbul terlihat seperti bunga sesungguhnya. Dengan kerah terbuka, kehadiran bunga-bunga yang mengitari leher tampak lebih tegas. Juga membuat leher terlihat lebih jenjang. “Kalung pendek cocok untuk kerah terbuka atau baju tanpa kerah,” kata pengelola Merry’s Fashion, Eka Lestari, di Mal Boemi Kedaton, beberapa waktu lalu. Kalung pendek tidak direkomendasikan saat mengenakan busana kerah berdiri yang tertutup seperti chongsam.

Kalung berdiameter sekitar 40 cm itu terdiri dari berbagai warna, seperti gold, biru, abu-abu, dan pink. “Tren kalung pendek sudah mulai sejak sebulan ter­ akhir,” ujarnya. Selain bunga timbul, motif lainnya adalah monte coco kelen. Kalung dengan tali dari karet itu memiliki ­bermacam-macam liontin, di antaranya bola-bola berbahan beludru, butiran batu, hingga kayu. Warna-warna yang tersedia dominan netral seperti hitam dan cokelat. Motifnya lucu dan unik. Bisa dipakai ke pesta, cocok pula dikenakan untuk hang out. Bagi muslimah berhijab, bisa memilih kalung pendek berbandul piringan bulat. “Kesannya jatuh saat dipakai,” kata Eka. Perempuan berhijab yang ingin mengenakan kalung tersebut sebaiknya mengenakan pakaian polos agar terlihat selaras. (M2) nur@lampungpost.co.id


MINGGU IV

NOVEMber 2017

destinasiI3

KEARIFAN LOKAL DARI GEDUNGBATIN

n LAMPUNG POST/CANDRA PUTRA W.

WISATA GEDUNG BATIN. Sejumlah pemandangan kampung adat yang asri dan permainan alam disuguhkan di tempat wisata Kampung Gedungbatin, Way Kanan, Provinsi Lampung.

Gedungbatin juga memiliki potensi wisata ekologi, budaya, serta beragam atraksi wisata lainnya yang bisa menjadi daya tarik tersendiri bagi para wisatawan.

CANDRA PUTRA WIJAYA

K

AMPUNG wisata Gedung­ batin menjadi salah satu tujuan wisata di Way Kanan, baik untuk turis lokal maupun yang ber­asal dari luar kabupaten, bahkan hingga wisatawan mancanegara. Di kampung ini kearifan lokal menguat sebab masyarakatnya masih meles­ tarikan adat dan budaya yang telah hidup sejak ratusan tahun. Kampung yang terletak di Kecamat­ an Blambanganumpu itu memiliki jarak tempuh dari ibu kota kabupa­ ten ± 60 km dan dari Kecamatan Blambangan­umpu ± 20 km. Kampung Gedungbatin merupakan kampung (desa) tertua di Kabupaten Way Kanan, yang terletak di tepi Sungai Way Besai. Gedungbatin sendiri dalam bahasa Lampung bermakna rumah raja.

Pada 2007 Kampung Gedungbatin diresmikan Sekretaris Jenderal Departemen Pariwisata sebagai kampung wisata lestari.

Di sini, Anda bisa menengok delapan unit rumah tua berusia ± 400 tahun yang merupakan pening­ galan budaya dari arsitektur tradisi­ onal asli Lampung serta berbagai perabotan antik yang digunakan sebagai perangkat adat dan budaya Lampung. Delapan rumah tersebut hingga kini masih dihuni keturunan langsung dari penghuni pertama maupun yang bertalian keluarga de­ngan penghuni pertama. Peman­ dangan di sekitar juga tampak alami dengan berbagai jenis tanaman dan dikelilingi aliran Way Besai. Pola kearifan tradisional dari penghuni rumah yang terus diper­ tahankan sampai saat ini membuat Gedungbatin melekat sebagai satu kawasan wisata lestari. Tidak heran, pada 2007 Kampung Gedungbatin diresmikan Sekretaris Jenderal De­ partemen Pariwisata sebagai kam­ pung wisata lestari. Kepala Dinas Pemuda, Olahraga, dan Pariwisata Way Kanan Harun Anosa mengatakan Pemerintah Ka­ bupaten Way Kanan erus berupaya memaksimalkan dan memajukan potensi wisata yang ada di Way Ka­ nan. Menurutnya, kampung wisata lestari Gedungbatin juga memiliki potensi wisata ekologi, budaya, dan petualangan, serta beragam atraksi wisata lainnya yang bisa men­ jadi daya tarik tersendiri bagi para wisatawan. Kabupaten Way Kanan terletak di ujung Provinsi Lampung dan ber­ batasan langsung dengan Provinsi Sumatera Selatan. Secara alamiah, ka­ bupaten berjuluk Bumi Ramik Ragom ini dilalui lima sungai besar, yakni Way Umpu, Way Besay, Way Giham,

Way Tahmi, dan Way Pisang. Kelimanya bergabung di hilir menjadi Sungai Way Kanan. Way dalam Bahasa Lampung berarti su­ngai. Sementara itu, berdasarkan sejarah pertumbu­ han peradab­an dan kebudayaan rumpun Melayu Sumatera, ko­ munitas hunian di tepi Sungai Way Kanan memakai bahasa Lampung yang berakhiran “a”. Di sisi lain, suku Way Kanan merupakan komunitas marga yang terdiri dari lima submarga, dalam bahasa lokal di­sebut buay. Suku Lampung di Way Kanan terdiri dari lima kebuayan, yakni Buay Pemuka, Buay Semenguk, Buay Bahuga, Buay Baradatu, dan Buay Barasakti.

Pancing Aliran Sungai Way Besay yang me­ngelilingi Kampung Gedung­ batin merupakan habitat monster ikan air tawar yang langka yaitu ikan wallago lerii atau cat fish. Masyarakat setempat mengenal ikan tersebut dengan sebutan ikan tapah, sejenis ikan berkumis seperti ikan lele. Warga setempat bahkan pernah mendapatkan ikan terse­ but dengan berat hingga 160 kg. “Potensi wisata ini dikenal dengan sebutan fishing extreme bagi peman­ cing mania,” ujar Harun. Selain itu, sungai ini memiliki arus yang cukup deras dengan didasari oleh bebatuan ukuran sedang dan besar, sehingga dapat dimanfaatkan untuk beragam kelas dalam arung jeram (jeram grade) seperti river tubing dan bamboo rafting. “Bagi penggemar wisata mancing mania, arung jeram, river tubing, dan bamboo rafting, silakan men­ coba sensasi wisata di Kampung Gedungbatin.” (M1) candra@lampungpost.co.id


MINGGU IV

NOVEMber 2017

OTOMOTIFI4

KYB Luncurkan

Dua Produk Terbaru Produk baru ini untuk memenuhi aspirasi pelanggan yang menginginkan peredam kejut berimbang antara performa dan kenyamanan berkendara. LUCHITO SANGSOKO

A

STRA Otoparts, selaku dis­ tributor peredam kejut KYB di Indonesia, meluncurkan dua varian terbarunya, yaitu KYB New SR Special dan KYB Lowfer Sports, yang berteknologi Jepang serta cocok dengan karakteristik kontur jalan di Indonesia. Kedua produk ini disebut menjadi jawaban dari aspirasi pelanggan un­ tuk memiliki peredam kejut yang

menawarkan keseimbangan dalam hal performa dan kenyamanan ber­ kendara. Product Manager KYB Yandi Her­ manto menuturkan saat mengganti peredam kejut, biasanya kita harus memilih, mau mengedepankan per­ forma atau kenyamanan. Dengan peredam kejut KYB New SR ini, seka­ rang kita bisa mendapatkan keduanya dengan lebih seimbang. “Dua varian produk terbaru ini telah diuji mampu meningkatkan fungsi pengendalian, kemampuan menikung, dan melakukan pengerem­ an. Sehingga mampu memberikan

KYB Lowfer Sports ini memi­ liki tipe lowfer sports plus dengan fitur premium berupa empat belas tingkat­an penyetelan damping force untuk peredam kejut bagian bela­ kang, selain mampu meningkatkan grip dalam pengendalian mobil.

“Dua varian produk terbaru ini telah diuji mampu meningkatkan fungsi pengendalian, kemampuan menikung, dan melakukan pengereman.”

Mendominasi Pasar Indonesia

n LAMPUNG POST/DOK ASTRA OTOPARTS

PRODUK BARU. Chief Executive Marketing Astra Otoparts Rio Sanggau

(tengah) berfoto bersama dengan jajaran direksi KYB pada acara peluncuran dua varian terbaru KYB di Jakarta, beberapa waktu lalu. karakteristik pengendaraan yang lebih sporty bagi pelanggan,” ujarnya di Jakarta, Sabtu (18/11). KYB, kata dia, juga memperkenal­ kan KYB Lowfer Sports yang diran­ cang tidak hanya untuk menghasilkan

pengendaraan yang lebih sporty, tetapi juga meningkatkan penampilan ken­ daraannya. “KYB Lowfer Sports juga dirancang untuk mereka yang gemar memodifikasi ketinggian mobil agar menjadi lebih ceper,” kata Yandi.

Mitsubishi Fuso Gandeng Iwan Fals Roadshow 10 Kota DISTRIBUTOR Mitsubishi Fuso Truck & Bus Corporation (MFTBC), PT Krama Yu­ dha Tiga Berlian Motors (KTB), membuka rangkaian roadshow bertajuk Kontribusi untuk Negeri, Perjalanan Sejuta Harapan di Senayan National Golf Club, Jakarta, Jumat (17/11). Roadshow yang akan dilakukan di 10 kota di Indonesia sejak November 2017 hingga Februari 2018 ini akan menampil­ kan penyanyi legendaris Iwan Fals. Roadshow akan dimulai dari Bali, Semarang, Cirebon, Serang, Lampung, Surabaya, Palembang, Pekanbaru, Padang, dan Medan. Direktur Marketing PT KTB Dul­ jatmono mengata­ kan pada r o a d s h o w ini Mit­ subishi Fuso akan ber­ temu langsung dengan 3.000 lebih tamu undangan yang terdiri dari kon­ sumen fleet & retail, tidak lupa juga para sopir truk. “Selama roadshow berlangsung, Iwan Fals akan menggali cerita serta kontribusi para konsumen kami di berbagai daerah, mengapresiasi kontribusi mereka, dan mengajak masyarakat untuk ikut mem­ berikan apresiasi terhadap mereka,” kata dia di Jakarta, baru-baru ini. Melalui roadshow ini, KTB ingin menunjukkan bagaimana komitmen Mitsubishi Fuso yang tidak hanya selalu memikirkan inovasi dan kesuksesan bis­ nisnya yang berkelanjutan, tetapi juga menjaga kepuasan pelanggan mela­

Chief Executive Marketing Astra Otoparts Rio Sanggau mengatakan saat ini sebagian besar peredam kejut standar mobil-mobil produksi APM (Agen Pemegang Merek) Jepang di Indonesia merupakan produk KYB, bahkan produk di pasar suku cadang pengganti juga didominasi oleh produk KYB. “Namun, untuk peredam kejut high performance, belum ada merek yang mendominasi di pasar Indone­ sia. Karena itu, kami melihat adanya peluang di pasar ini. Kami menar­ getkan mobil-mobil di segmen pre­ mium serta mobil hasil modifikasi, terutama mobil-mobil yang per­ forma mesinnya ditingkatkan, yang tentunya membutuhkan peredam

kejut yang juga high performance,” kata dia. Rio mengungkapkan produk ini juga menawarkan kemudahan pe­ masangan pada mobil-mobil yang akan diganti peredam kejutnya karena dikembangkan sesuai dengan peredam kejut standar pabrikan mobil yang ada di Indonesia. “Jadi hanya tinggal plug and play, tanpa perlu modifikasi apa pun di mobil,” ujarnya. Untuk harga, KYB New SR dibande­ rol Rp5 juta—Rp7 juta untuk satu set (empat buah). Sementara untuk KYB Lowfer Sports dibanderol dengan harga Rp6 juta—Rp8 juta untuk satu set (empat buah). Sedangkan untuk KYB Lowfer Sports Plus dijual dengan harga Rp8 juta—Rp10 juta untuk satu set (empat buah). Selain itu untuk menambah ke­ nyamanan konsumen, KYB juga menawarkan coil spring (per) sebagai pasangan KYB Lowfer Sports seharga Rp3 juta—Rp4 juta untuk satu set (empat buah). (LUC/R4) chito@lampungpost.co.id

Daihatsu Serahkan

Mobil Rekondisi di Surabaya

n LAMPUNG POST/DOK ASTRA DAIHATSU MOTOR

DAIHATSU SETIA. Pemenang Daihatsu Setia berfoto dengan Manajemen Daihatsu. PT

Astra Daihatsu Motor menyerahkan enam dari 18 unit mobil rekondisi untuk wilayah Jawa Timur kepada para pemenang program Daihatsu Setia di Surabaya, Jawa Timur, Minggu (19/11).

n LAMPUNG POST/DOK MITSUBISHI FUSO

ROADSHOW 10 KOTA. Direktur Marketing PT KTB Duljatmono (kanan)

berfoto bersama brand ambassador Mitsubishi Fuso Iwan Fals di Jakarta, beberapa waktu lalu. Mitsubishi Fuso menggandeng Iwan Fals menggelar roadshow di 10 kota di Indonesia.

lui pertemuan-pertemuan khusus yang kerap dilaksana­ kan KTB. Sebagai brand ambassador, Iwan Fals memberikan sentuh­ an tersendiri terhadap brand Mitsubishi Fuso. Sepanjang perjalanan kariernya, Iwan Fals erat dengan para sopir truk karena musiknya setia me­ nemani mereka selama di perjalanan. Sebab itu, tidak heran jika di bagian belakang truk banyak terdapat lukisan wajah Iwan Fals beserta potongan lirik lagu yang erat dengan rakyat. “Populasi truk Mitsubishi Fuso meru­ pakan terbesar di Indonesia, sebesar itu pula lagu-lagu Iwan Fals dikumandang­ kan oleh para sopir truk sebagai teman di perjalanan,” ujar Duljatmono. Iwan Fals sendiri kerap mengatakan memiliki sebuah truk panggung adalah mimpinya sejak lama. Menurutnya, dia

selalu memimpikan sebuah perhelatan musik di tempat terbuka yang lapang, dengan ia dapat bermusik sambil men­ jelajah dan menikmati alam Indonesia. Sejalan dengan mimpi tersebut se­ lama roadshow berlangsung, Iwan Fals disebut akan menggunakan truk pang­ gung yang khusus dibangun dari varian Colt Diesel FE 74 Long, yang merupakan varian Colt Diesel terpanjang di dunia yang baru diluncurkan pada ajang GIIAS 2017 lalu. Panjang serta lapangnya FE 74 Long ini memungkinkan Iwan Fals beserta band pengiring melakukan pertunju­ kan musik di atas truk. Tidak hanya itu, perjalanan darat di 10 kota diklaim akan membuktikan ketangguhan varian ini menerabas jalan meski membawa perlengkapan logistik serta peralatan musik Iwan Fals sepanjang tur 10 kota di Indonesia. (LUC/R4)

PT Astra Daihatsu Motor (ADM) me­ nyerahkan enam dari 18 unit mobil rekondisi untuk wilayah Jawa Timur kepada para pemenang program Daihatsu Setia di Surabaya, Jawa Timur, Minggu (19/11). Daihatsu Setia merupakan program rekondisi ken­ daraan pelanggan setia Daihatsu yang terpilih menjadi seperti baru keluar dari pabrik. Dalam rangka merayakan ulang tahunnya ke-110 tahun di dunia, Daihatsu pun memperbesar cakupan program tersebut menjadi 110 unit mobil, dengan tipe mobil yang lebih beragam, seperti Xenia, Terios, Sirion, dan Luxio di seluruh Indonesia dari program sebelumnya yang bernama Xenia Setia. Pada program ini mobil pelanggan Daihatsu Setia terpilih, direkondisi mulai dari engine, chassis, drive train, interior, eksterior, material, painting, hingga aksesori dalam jangka waktu sekitar dua bulan. Selama program rekondisi, pelanggan pun dipinjamkan mobil pengganti oleh Daihatsu. Sebelumnya, penyerahan mobil rekondisi Daihatsu Setia ini telah berlangsung di wilayah Jawa Tengah,

yaitu di Solo sebanyak 8 unit, Cirebon (10 unit), Padang (20 unit), Makassar (6 unit), dan Pontianak (8 unit). Salah satu pemenang Daihatsu Setia di Surabaya, Roni Anata, mengatakan dia menggunakan Xenia dari tahun 2004, tidak lama pada awal kemun­ culannya. Dia pun mengaku membeli Xenia karena tertarik dengan desain­ nya yang bagus, dan sesuai seperti rekomendasi teman-temannya. “Yang lebih bagus lagi, walaupun sudah 13 tahun dan menempuh ja­ rak 216.513 km, saya tidak pernah mengalami masalah yang berarti, dan bensinnya juga sangat irit untuk kan­ tong saya,” kata dia di Surabaya, Jawa Timur, baru-baru ini. Sementara pemenang lainnya, Agus Suhartowo, pria asal Wonokromo, mengatakan mobil Terios kesayang­ annya selalu dibawa saat kerja dan jalan-jalan keluarga. “Saya senang pakai mobil Terios saya sehari-hari karena mobilnya tangguh walaupun lewat jalanan yang cukup berat. Tidak terasa sudah tujuh tahun dan sudah menempuh jarak 167.184 km, tapi masih tetap awet sampai sekarang,” ujarnya. (LUC/R4)


MINGGU IV

NOVEMber 2017

Asus Luncurkan Notebook Gaming

IDCloudHost Jadi Finalis

Datacenter Dynamics Asia Pacific Awards

Harga Terjangkau Produk terbaru ini juga dapat digunakan segmen pengguna lain yang butuh notebook berperforma mumpuni tapi dengan harga mainstream. LUCHITO SANGSOKO

A

SUS meluncurkan lini produk notebook gaming terbarunya yakni FX Series, yang tersedia dalam ukuran 15 dan 17 inci. Lini produk gaming terbaru Asus ini disebut untuk para gamer-gamer yang memiliki dana terbatas. Country Marketing Manager Asus Indonesia Galip Fu mengatakan tidak hanya gamers, produk dari lini terbaru ini juga dapat digunakan seg-

Lini Asus Gaming FX Series akan diisi notebooknotebook yang dilengkapi dengan komponen-komponen kelas atas, yang memenuhi standar untuk memainkan game ataupun aplikasi 3D grafis mutakhir. Mulai dari prosesor, Intel Core i7 berbasis Kaby Lake, grafis Nvidia GeForce GTX 10 series berbasis arsitektur Pascal, serta RAM berkapasitas lega hingga 32 GB. Keduanya akan ha­ dir dengan layar full HD serta wide-view technology untuk menghadirkan visual yang mengagumkan tanpa distorsi warna meski layar dilihat dari sudut pandang yang sempit. Selain itu, de­ mi kenyaman­ an bermain, note­

nL

UNG A MP

n LAMPUNG POST/IDCLOUDHOST

JADI FINALIS. Chief Marketing Officer IDCloudHost Muhammad

Mufid Luthfi berfoto pada acara Datacenter Dynamics Asia Pacific Awards 2017 yang berlangsung di Hong Kong, beberapa waktu lalu.

/ DOK POST

. A SU

S

book juga dilengkapi dengan chiclet keyboard yang didesain khusus dengan teknologi scissor-switch keys yang punya travel distance 2.5 mm agar menekan tombol terasa lebih mantap. Tidak hanya itu, keyboard juga punya backlight berwarna merah, spacebar lebih besar, arrow keys yang sedikit terpisah dengan tombol keyboard lainnya, serta tombol WASD yang diberi ciri khusus. “Dengan hadirnya FX series, Asus sebagai pemimpin pasar notebook termasuk notebook gaming di Indonesia memberikan solusi yang lebih terjangkau untuk para gamer untuk dapat pengalaman bermain game yang luar biasa di mana saja,” kata Galip. Dari sisi harga, Galip menambahkan Asus Gaming FX Series akan dipasarkan di harga serupa dengan notebook mainstream dari kelas performa. “Notebook dari lini tersebut sangat tepat diposisikan sebagai alternatif dari seri Asus ROG yang terkenal menawarkan performa ga­ming maksimal dan sangat premium,” ujarnya. (R4)

“Asus memberikan solusi yang lebih terjangkau untuk para gamer untuk dapat pengalaman bermain game yang luar biasa di mana saja.” men pengguna lain yang butuh notebook berperforma mumpuni tapi dipasarkan di harga mainstream. “Mereka yang berkecimpung di dunia desain, arsitektur, atau konten editor dapat memanfaatkan kemampuan yang ditawarkan oleh varian Asus FX Series,” kata dia dalam siaran pers di Jakarta, beberapa waktu lalu.

chito@lampungpost. co.id

P n L AM

UNG P

OS T/D

OK .A S

dIGITALI5

US

IDcloudHost mengumumkan berhasil menjadi salah satu finalis kategori Asia Pacific Cloud Journey of the Year pada acara Datacenter Dynamics Asia Pacific Awards 2017 yang berlangsung di Hong Kong, beberapa waktu lalu. Datacenter Dynamics Asia Pacific Awards 2017 merupakan suatu acara tahunan sebagai penganugerahan tertinggi untuk para pelaku Data Center di seluruh dunia. The Datacenter Dynamics Awards mengenali inovasi, kepemimpinan, dan pemikiran out-of-the-box di industri data center. Adapun portofolio DCD Awards selama lebih dari satu dekade memamerkan kisah inovasi dan desain terdepan secara global dengan Datacenter Week Awards yang berfokus pada pencapaian terbaru di wilayah APAC. “Tahun 2017 tentunya menjadi salah satu momen untuk IDCloudHost untuk bisa mempersembahkan hal yang terbaik untuk bisa mewujudkan Datacenter Indonesia yang mempunyai kualitas terbaik di dunia,” kata Chief Marketing Officer IDCloudHost Muhammad Mufid Luthfi dalam keterangan resminya di Jakarta. Dia menambahkan pada 2017 ini, IDcloudHost berhasil menjadi salah satu finalis kategori Asia Pacific Cloud Journey of the Year pada acara Datacenter Dynamics Asia Pacific Awards 2017. “Tentunya hal ini tidak luput atas kerja sama tim IDCloudHost dan juga para pelanggan yang sudah setia dan memupukkan kepercayaan kepada IDCloudHost untuk terus memberikan layanan terbaik dengan kualitas dan harga yang terjangkau untuk masyarakat dunia, khususnya di Indonesia,” ujarnya.

Menurutnya, hal ini juga sejalan dengan banyaknya program-program yang saat ini berlangsung di Indonesia, dengan terdapat program 1.000 startup digital, inkubator, hingga akselarasi yang mendukung banyak bisnis di Indonesia. “Sebagai cloud infrastructure provider dari Indonesia, tentunya misi untuk bisa menjadikan data center Indonesia menjadi pusat informasi bagi pelaku bisnis di Indonesia mempunyai PR untuk bisa mewujudkan hal ini guna memperkuat kualitas dari layanan pelaku cloud infrastructure provider di Indonesia,” kata dia. Lebih lanjut, dia mengungkapkan saat ini IDcloudHost sudah dipercaya lebih dari puluhan ribu customer yang didominasi masyarakat Indonesia. Beberapa feature customer yang mempercayai layanan IdcloudHost, seperti VIVA News, Telkom University, Astra Graphia, Kementerian Agama, Telkomsel, dan lain lain. “IDcloudHost telah menyediakan layanan dan solusi integrasi data center kepada pelanggan di seluruh dunia. Meskipun masih berusia kurang lebih dua tahun, setidaknya IDcluodHost sudah mempunyai berbagai layanan untuk kebutuhan website dan aplikasi pengguna dari berbagai sektor mulai dari pribadi, bloger, UMKM, startup, hingga perusahaan-perusahaan,” kata dia. “Meskipun tahun ini IDCloudHost belum bisa menjadi salah satu pemenang pada kategori tersebut, hal ini memberikan pengalaman serta menambahkan dukungan bagi IDcloudHost untuk bia memberikan kontribusi terbaik untuk dapat mewujudkan data center yang terbaik bagi Indonesia,” ujarnya. (LUC/R4)

Alibaba Perluas Jaringan Offline RAKSASA internet Alibaba Group Holding Ltd kembali memperluas jaringan. Kerajaan bisnis e-commerce milik Jack Ma itu disebut akan membeli 36,16% saham gabungan di operator hipermarket Tiongkok terkemuka, yaitu Sun Art Retail Group Ltd. Harga pembelian saham ini mencapai 2,9 miliar dolar AS atau setara Rp39 triliun. Sebagai bagian dari aliansi strategis dengan Auchan Retail SA dan Ruentex Group, Alibaba akan membeli saham dari Ruentex. Sementara Auchan Retail juga meningkatkan sahamnya di Sun Art. Kesepakatan tersebut akan memberi Auchan Retail, Alibaba Group, dan Ruentex 36,18%, masing-masing 36,16% dan 4,67% di Sun Art. Sun Art mengatakan Taobao Tiongkok Holding Alibaba akan memberikan penawaran umum untuk perusahaannya seharga 6,50 dolar Hong Kong atau

0,83 dolar AS per lembar. Perdagangan saham Sun Art sempat dihentikan pada 13 November dan dilanjutkan pada Senin (20/11). Dia menjelaskan langkah tersebut dilakukan Alibaba untuk memba­ ngun sebuah big data dari kebiasaan konsumen di layanan retail offline. Di Tiongkok, retail offline masih menguasai 85% transaksi. Ketiga perusahaan yang beraliansi tadi juga memiliki target lain. Mereka ingin mewujudkan sebuah perusahaan retail di bidang konsumsi atau makanan terbesar di Tiongkok dengan nilai 500 miliar dolar AS atau Rp6.763 triliun. “Kehadiran toko fisik masih sangat dibutuhkan oleh konsumen apalagi mereka yang sedang melakukan perjalanan. Jadi, tidak mungkin bisa digeser kehadirannya tapi ada banyak

sekali data terkait konsumen yang bisa digali dan berguna bagi perekonomian digital,” kata Chief Executive Officer Alibaba Daniel Zhang. Meskipun dikenal sebagai e-commerce yang besar dan sukses di dunia, Alibaba tidak terlepas dari dukungan layanan retail offline yang mereka kuasai. Sejak 2015, Alibaba sudah sangat agresif berinvestasi di bisnis brick-andmortar atau toko retail. Tercatat sudah ada 9,3 miliar dolar AS atau setara Rp125 triliun. Di Tiongkok sendiri, Sun Art Retail Group memiliki 450 pusat belanja yang tersebar di berbagai penjuru Tiongkok, baik di bawah bendera Ruentex (RTMart) maupun Auchan. Tidak hanya itu, beberapa pusat belanja tersebut juga sudah tidak lagi mempekerjakan manusia di dalamnya atau self service customer. (LUC/R4)

n

Jack Ma n LAMPUNG POST/DOK.


6Ikesehatan

MINGGU IV

NOVEMber 2017

Cryotherapy ATASI Prakanker Serviks Saat ini alat cryotherapy baru tersedia 27 unit yang tersebar di puskesmas kabupaten/kota. NUR JANNAH

K

ANKER serviks momok bagi semua perempuan. Penyakit mematikan yang disebabkan Human papillomavirus (HPV) itu menyerang semua usia. Guna menekan penderita kanker serviks, Pemerintah Provinsi Lampung menggencarkan deteksi dini melalui tes IVA. Tes IVA dinilai lebih efektif dibanding papsmear karena hasilnya bisa langsung diketahui. Perempuan usia subur, menikah atau yang aktif berhubungan seksual, hingga menopause disarankan tes IVA. “Kami dorong tes IVA, kalau papsmear harus dibaca dahulu oleh ahli,” kata Kepala Seksi Penyakit Tidak Menular dan Kesehatan Jiwa Dinkes Lampung Sri Ariyanti, baru-baru ini. Jika hasil pemeriksaan IVA menunjukkan prakanker, penderita bisa diobati dengan cryotherapy. Tingkat kesembuhan mencapai 99%. Sri menjelaskan saat dinyatakan positif terdapat lesi prakanker, terapi yang bisa dimanfaatkan adalah pembekuan dengan zat Co2/No2. “Jika leher rahim terlihat tidak rata, seperti mengalami sariawan dan timbul kecurigaan prakanker, direkomendasikan mengikuti cryotherapy di faskes,” kata Sri. Cryo akan disemprot ke vagina untuk membunuh sel kanker. Pengobatan itu hanya bisa dilaksanakan oleh tenaga ahli bersertifikat. “Kami membina sejumlah dokter untuk melakukan cryotherapy ini,” ujarnya. Usai mengikuti cryotherapy, pasien disarankan untuk periksa rutin. Setelah dinyatakan normal, pasien memeriksakan diri kembali 2 hingga 3 tahun dan maksimal lima tahun kemudian. Saat ini alat cryotherapy baru tersedia 27

unit yang tersebar di puskesmas kabupaten/ kota. Tahun ini pemerintah menganggarkan 177 unit alat cryotherapy untuk memenuhi kebutuhan semua kabupaten/kota. Namun pengobatan ini tidak dianjurkan untuk kondisi berat yang harus mendapat penanganan lebih intensif.

Penularan Virus Humas Dinas Kesehatan Provinsi Lampung Asih Hendrastuti mengatakan gejala umum kanker serviks adalah pendarahan vagina se­telah berhubungan seksual, di luar masa ­menstruasi, atau setelah menopause. Mengutip data WHO pada 2014 menyatakan terdapat lebih dari 92 ribu kasus kematian penduduk perempuan akibat kanker. Sebesar 10,3 % di antaranya akibat kanker serviks. Sejak 2000—2012, usia perempuan yang terserang kanker serviks makin muda, yakni kisaran 21—22 tahun. Bahkan pada 2012 kanker tersebut menyerang usia di bawah 20 tahun. “Virus penyebab kanker serviks, HPV, ada berbagai tempat umum, salah satunya di toilet umum,” kata Asih. HPV merupakan kumpulan virus yang menyebabkan kutil di tangan, kaki, dan alat kelamin. HPV terdiri dari berbagai jenis, sebagian besar adalah virus yang tidak berbahaya. Namun ada beberapa HPV yang mengganggu sel leher rahim pemicu kanker. HPV juga biasanya ditularkan melalui hubungan seks. “Untuk mencegahnya, setiap perempuan disarankan untuk vaksin HPV,” ujarnya. (M2) nur@lampungpost.co.id

n ANTARA/FENY SELLY

DETEKSI DINI SERVIKS.Bidan menyiapkan alat yang akan digunakan pada pemeriksaan IVA (inspeksi

visual dengan asam asetat) di Sumatera Selatan. Kanker serviks merupakan momok kaum wanita tetapi kini telah banyak solusinya.


MINGGU IV

NOVEMber 2017

lentera I7

wawancara

Wayan Satria Jaya

PGRI Terus Perjuangkan Hak Guru S

ETIAP tanggal 25 November diperingati sebagai Hari Guru dan sekaligus bertepatan dengan kelahiran Persatuan Guru Republik Indonesia (PGRI) ke-72 tahun. Lantas, bagaimana memaknai lahirnya PGRI, bagaimana peran dan tugas PGRI dalam menaungi anggotanya dan lainnya. Berikut kutipan wawancara Wartawan Lampung Post, Nur Jannah dengan Ketua PGRI Lampung Wayan Satria Jaya di kantor setempat, Selasa (21/11).

Bagaimana awal terbentuknya PGRI dan sejarah latar belakang berdirinya PGRI? Kalau melihat sejarah lahirnya PGRI cukup panjang. Namun, bisa disimpulkan bahwa pada saat itu para guru membutuhkan wadah perkumpulan atau komunitas yang tugas intinya adalah untuk mencerdaskan kehidupan bangsa. Tugas utama PGRI adalah memberi penyuluhan dan turut menyejahterakan guru. PGRI lahir pada 25 November saat Kongres Guru Indonesia pertama digelar Surakarta. Saat itu semua organisasi guru yang jumlahnya ratusan bersepakat untuk bergabung dalam satu naungan, yaitu PGRI. Sejak itu pula diperingati sebagai Hari Guru Nasional (HGN). Oleh sebab itu, PGRI dan HGN tidak bisa dipisahkan. Keduanya bagai dua sisi mata uang. Kemudian PGRI juga merupakan ­organisasi profesi yang ada mulai dari ran­ ting hingga pusat serta bagian dari pendidik­ an internasional.

dan SK dari yayasan untuk mengajukan K2 atau K3 agar masuk ke database. Insentif guru honorer diberikan senilai Rp100 ribu dan dibayarkan per tiga bulan. Kemudian tugas PGRI juga memberikan perlindungan hak-hak guru bekerja sama dengan Polri. Hal itu menyangkut keamanan dan kenyamanan guru dalam bertugas. Se­ perti diketahui, banyak guru yang tersan­ dung masalah hukum. Ke depan, untuk meningkatkan kualitas guru, kami bekerja sama dengan pemerintah provinsi dan kabupaten/kota untuk me­ng­ anggarkan dana insentif bagi guru. Selain itu, meningkatkan kualitas pendidikan de­ ngan memberikan fasilitas yang baik berupa sarana dan prasarana. Sebab peningkatan kualitas guru tanggung jawab dari pemda. Adapun untuk meningkatkan kompetensi guru, kami belum lama ini memberikan penyuluhan dan pelatihan bagi seluruh kepala sekolah, mulai dari tingkat PAUD hingga SMA/SMK se-kabupaten/kota. Saat ini berapa jumlah anggota PGRI dan apa target PGRI pada peringatan ke-72 tahun? Saat ini anggota PGRI Lampung sebanyak 43 ribu yang

terdaftar di PGRI. Pada ulang tahun yang ke-72 tahun ini, kami ingin guru memiliki kesadaran kolektif untuk memajukan mutu pendidikan di Indonesia sesuai dengan tema HUT PGRI tahun ini, yakni Membangkitkan kesadaran kolektif guru dalam meningkatkan disiplin dan etos kerja untuk penguatan pendidikan karakter. Kemudian delapan standar pendidikan bisa terpenuhi. Selain itu, pada HUT tahun ini juga banyak rangkaian kegiatan yang telah dilaksanakan sejak Oktober di seluruh kabupaten/kota. Mulai dari jalan sehat, olahraga, seminar nasional, ziarah ke makam pahlawan, dan sebagainya. Dengan tema tersebut diharapkan dapat meningkatkan kesadaran dan komitmen guru dan pemangku kepentingan pendidik­ an dalam upaya mencerdaskan kehidupan berbangsa dan bernegara. Kemudian memacu kinerja dan kedisiplinan guru dalam menjalankan tugas profesi sekaligus mendorong pemerintah dan masyarakat akan pentingnya keduduk­ an dan peran strategis guru. (M1)

Upaya konkret apa yang telah dilakukan PGRI dalam rangka menyejahterakan guru dan mencerdaskan kehidupan bangsa? Berbicara masalah kesejahteraan guru terutama guru honor ini panjang. Sampai sekarang kami dari PGRI tidak pernah berhenti untuk terus memperjuangkan hak-hak guru terutama guru honor. Saat ini telah muncul K1, K2, dan ada K3 dan terus kami perjuangkan. Pada 2016, pemerintah daerah telah mengeluarkan dana senilai Rp33 miliar yang dialokasikan untuk insentif guru honorer di seluruh kabupaten/kota. Guru yang mendapat insentif guru honorer yakni yang terdata di BKD, kemudian sesuai dengan perundang­ an bahwa guru akan diberikan SK dari pemda bagi yang mengajar di sekolah negeri

Standar Gaji Guru Honorer Harus Ada KETUA PGRI Provinsi Lampung Wayan Satria Jaya bersama seluruh pengurus dan anggotanya terus memperjuangkan nasib guru, terutama guru honorer untuk mendapatkan gaji standar upah minimum regional (UMR). Pasalnya, gaji guru honorer di Lampung rata-rata hanya Rp200 ribu/bulan dan dibayarkan per tiga bulan. Kondisi tersebut diperparah de­ ngan tiap sekolah yang tidak memperbolehkan lagi memungut biaya dari siswa, dan dana bantuan opera­ sional sekolah (BOS) yang tidak bisa digunakan untuk membayar gaji guru honorer. Akibatnya, sekolah harus mencari biaya lain untuk membayar guru. “Sampai sekarang yang saya perjuangkan bersama dengan temanteman guru punya standar gaji. Buruh saja gajinya standar UMR, ini guru hanya Rp200 ribu kadang malah tidak dibayar. Padahal, mereka ini sarjana,” kata Wayan di ruang kerjanya, beberapa hari lalu. Menurut dia, untuk menjadi guru yang baik mesti memenuhi dua poin, yakni perut tidak lapar dan kantong yang terisi. Jika kedua komponen tersebut terpenuhi, kualitas pendidik­ an akan baik. Wayan juga berharap agar dana BOS diberikan pada awal bulan sehingga sekolah bisa menjalankan proses pembelajaran tanpa harus mengutang terlebih dahulu. Sebab, dana BOS selama ini pencairannya selalu di akhir bulan. “Kalau dana BOS bisa diawal kami enak bagi-baginya. Selain itu dana sertifikasi guru ini selalu telat, padahal dana sertifikasi dosen selalu tepat waktu,” ujar Wayan, yang juga diamini pengurus lainnya. Oleh sebab itu, jika pemerintah menginginkan kualitas pendidikan yang baik, kesejahteraan guru juga harus baik. (NUR/M1)

BIODATA

Wayan Satria Jaya

n LAMPUNG POST/M UMARUDINSYAH MOKOAGOW

Alamat: Jalan Chairil Anwar No.79 B. Lampung Kelahiran : 20 Agustus 1965 Jabatan: Ketua PGRI Lampung

refleksi

Tiang Listrik

ISKANDAR ZULKARNAIN Wartawan Lampung Post

Akibat ulahnya juga, publik sudah tidak percaya lagi dengan politikus Senayan ini.

P

UBLIK marah! Hanya gara-gara seorang Setya Novanto (Setnov) yang licin seperti belut kecemplung oli, energi bangsa ini terkuras dibuatnya. Kini, ketua umum Partai Golkar itu tidak berkutik lagi, ketika mobil yang ditumpanginya menabrak tiang listrik pada Kamis (16/11) malam, di kawasan Permata Hijau, Jakarta. Drama episode Setnov menghindari pemeriksaan Komisi Pemberantasan Korupsi (KPK) ber­ akhirlah sudah. Tiang listrik yang ditabrak oleh sopir Setnov menginspirasi pemuda asal Yogyakarta. Frida Dwi membuat gim bertema tiang listrik. Hanya dalam rentang waktu tujuh jam dari peristiwa dagelan Setnov, gim diunduh lebih dari 120 ribu pengguna. Kasus korupsi ketua DPR ini merupakan peluang Frida menuangkan ide digitalnya. Hanya dengan kata-kata “tiang listrik” menjadi trending topic di media sosial pada malam itu. Gim tiang listrik itu sehebat Setnov. Politikus satu ini sangat licin, superkuat , bahkan disebut manusia setengah dewa. Dia selalu bebas dari caci makian rakyat bahkan lolos dari jeratan hukum. Mulai dari kasus Bank Bali, hujatan ketika menghadiri kampanye Donald Trump, hingga kasus papa minta saham. Negeri ini heboh dibuatnya. Karena ulah dan kelihaiannya, anak-anak bangsa dibuatnya menjadi pembohong. Contohnya? Kuasa hukum Setnov, Fredrich Yunadi, mengatakan akibat kecelakaan menabrak tiang listrik,

terjadi pembengkakan segede bakpao di kepala Setnov. Bahkan me­ ngalami gegar otak. Ternyata, saat menghadiri pemeriksaan di KPK, Selasa (21/11) lalu, muka Setnov mulus tidak ada tanda benjolan. Pikirannya waras. Dia layak ditahan bukan di rumah sakit. Dagelan memang. Akibat ulahnya juga, publik sudah tidak percaya lagi dengan politikus Senayan ini. Ketika kasus gugatan praperadilan pe­netapan tersangka oleh KPK, Setnov berulah mengurung diri dengan hiasan jarum inpus di rumah sakit. Pada akhirnya, hakim tunggal PN Jakarta Selatan, Cepi Iskandar, memenangkannya dan mengalahkan KPK, 29 September lalu. Tidak hanya dengan KPK. Di parlemen juga, Setnov lihai mengolah kasus sehingga dia bisa kembali menjadi ketua DPR yang sempat digantikan Ade Komarudin. Kasus papa minta saham–berdasarkan putusan Mahkamah Konstitusi (MK), nama baiknya dipulihkan. Sadar atau tidak sadar, banyak tokoh di negeri ini menasihati Setnov. Kasus korupsi Setnov ini melunturkan kepercayaan publik kepada pemerintah dan penegak hukum. Sebab itu, Presiden Joko Widodo mengingatkan agar politikus memberikan contoh baik kepada rakyat. “Kita lihat memang, banyak eliteelite politik masih memberikan pendidikan yang tidak baik kepada masyarakat juga anak-anak kita,” kata Presiden.

Pada acara pembukaan simposium nasional kebudayaan 2017 di Jakarta, Senin (20/11), Kepala Negara berharap elite memberikan nilainilai menginspirasi kepada generasi muda. “Bagaimana cara berpolitik yang beretika, berbicara beretika, bagaimana menghargai senioritas, dan bagaimana menjaga nilai-nilai kesantunan,” ucapnya. *** Baik Presiden maupun Wapres Jusuf Kalla sejak awal mengingatkan politikus Setya Novanto mengikuti aturan yang berlaku terkait statusnya sebagai tersangka korupsi proyek KTP-el. Bahkan, Kalla mengingatkan Setnov tidak mengada-ada bahwa pemanggilannya oleh KPK harus seizin presiden. Bagi Kalla, kasus Setnov itu membuat elektabilitas Partai Golkar terus merosot. Korupsi Setnov tidak tanggungtanggung. Itu pengakuan mantan Bendahara Umum Partai Demokrat Nazaruddin di Pengadilan Tipikor Jakarta, pekan lalu. Rekan sejawat ini–Setnov menerima 11% atau Rp570 miliar dari nilai proyek KTP-el bersama Andi Narogong, rekanan Kemendagri. Korupsi KTP merugikan negara Rp2,3 triliun. Dampak ditahannya Setnov oleh KPK, Minggu (19/11) lalu, membuat partai berlambang pohon beringin terguncang hebat. Tidak hanya Golkar, gedung parlemen di Senayan terjadi kasak-kusuk. Siapa yang bakal menggantikan Setnov sebagai ketua DPR. Bahkan, beberapa

hari sebelum Setnov ditahan, dia menunjuk Idrus Marham sebagai Plt. ketua umum dan Yahya Zaini sebagai Plt sekretaris jenderal hingga tahun 2019. Sejumlah tokoh Golkar seperti Jusuf Kalla, Aburizal Bakrie, Akbar Tandjung, juga Agung Laksono mendorong digelarnya munaslub untuk mengganti ketua umum. Tidak hanya di tingkat pusat, di daerah pun sejumlah kader menginginkan DPP segera menentukan sikap. Partai Golkar harus mencari solusi dari ditahannya Setnov. Paling tidak, jika Setnov dinonaktifkan atau diganti, marwah partai dan DPR–sebagai lembaga negara tetap terjaga wibawanya. Munaslub dan pergatian ketua parlemen itu– menghindari krisis kepercayaan publik yang akan menjalar ke manamana. Contohlah Jepang dan Tiongkok. Korupsi sebagai aib bangsa. Dan tidak heran jika mereka yang terlibat mundur dari jabatan, bahkan dijatuhi hukuman mati. Bagi putra terbaik bangsa, kasus korupsi yang melilit ketua umum Golkar itu bukan yang pertama di negeri ini. Sebelumnya, ada tiga pucuk pimpinan partai terjerat korupsi dan dibui KPK. Mereka adalah Presiden PKS Luffi Hasan Ishak, disusul Ketua Umum PPP Suryadarma Ali, terakhir Ketua Umum Partai Demokrat Anas Urbaningrum. Tidak terbantahkan, ketua-ketua partai berkelas itu tidak saja haus kekuasaan, tetapi juga haus akan fulus. ***


8Idesain

MINGGU IV

NOVEMber 2017

Desain Rumah Panggung Bebas Banjir Pastikan inti atau ruangan dalam rumah didesain lebih tinggi dari teras menggunakan sistem bertingkat. NUR JANNAH

n LAMPUNG POST/FAJAR NOFITRA

DESAIN RUMAH PANGGUNG. Desain tradisional sangat terlihat bila kita melihat rumah panggung khas Lampung yang masih kokoh berdiri di penopang balok-balok kayu.

B

n LAMPUNG POST/FAJAR NOFITRA

AGI Anda yang berencana mem­ bangun gedung atau rumah, ada baiknya menyediakan ruang resapan air. Tujuannya agar bangunan bisa dihuni dengan nyaman dan bebas banjir. Arsitek M Diaz Adin Yudha mengatakan banyak faktor paling umum bangunan tergenang adalah perencanaan ruang resapan air yang kurang baik dan lokasi bangunan di dataran rendah yang rawan banjir. “Indonesia salah satu negara de­ ngan curah hujan tinggi sehingga perlu penataan ruang yang baik,” kata Diaz di kantornya, Jalan Ryacudu, Sukarame, Bandar Lampung, baru-baru ini. Rumah panggung desain yang tepat un­ tuk daerah rawan banjir. Kolong rumah yang kosong bisa menjadi peresapan air. Rumah banjir biasanya karena minim ruang kosong. “Yang sedang tren gaya Eropa mini­ malis, padahal itu kurang cocok. Iklim Indonesia tropis, yang cocok rumah

panggung,” ujarnya. Ketika banjir, kemungkinan besar air tidak naik. Lantai bawah menopang air. Dengan konsep modern, lantai dasar bisa dibuat ruang tamu. Bagaimana dengan rumah yang sudah dibangun tanpa kolong? Siasati dengan membuat banyak lubang biopori. Dengan demikian, air bisa langsung masuk dan tidak menggenang. Selain memperhatikan resapan air, sebaiknya buatlah fondasi kuat dan tinggi. Rumah akan tetap kokoh meski diterpa banjir. Ia menyarankan tinggi fondasi 40—50 cm di atas permukaan jalan. Tujuannya agar air tidak menggenang saat hujan deras. “Pastikan inti atau ruangan dalam ru­ mah didesain lebih tinggi dari teras meng­ gunakan sistem bertingkat,” kata dia. Perhatikan pula kemiringan lantai agar mampu mengalirkan air. (M2) nur@lampungpost.co.id

Rumah akan tetap kokoh meski diterpa banjir.”


FOLLOW YUK! @Mudalampost

MINGGU IV

@lampostmuda

Yang Muda Peduli Lingkungan Kita mesti menyadari bahwa menjaga lingkungan itu sangat penting demi keberlangsungan mahluk hidup.

NOVEMber 2017

I9

KOMEN GECH PERKEMBANGAN zaman dan kemajuan teknologi, mau eng­ gak mau pasti akan berdampak pada lingkungan. Kegiatan manusia pun tanpa disadari memberikan efek buruk terh­ adap lingkungan. Akibatnya pun beragam, seperti ancaman bencana alam, kekeringan, hilangnya sumber air bersih, dan lainnya. Oleh karena itu, sebagai generasi muda, kita perlu men­ jaga kelestarian lingkungan. Berikut ini komentar Sahabat Muda mengenai cara menunjukkan kepedulian lingkungan, disimak, Yuk!

NUR JANNAH

@dendiprayoga Minimal tidak membuang sampah sembarangan, setidaknya kita sudah mempraktikkan peduli terhadap ling­ kungan dimulai dari diri sendiri.

@khansaranbiaao Buang sampah pada tempatnya dan kalo ada orang yang buang sampah asal, kita tegur.

@vincent_siregar Dari hal kecil seperti membuang sampah pada tempatnya, kita su­ dah dapat menunjukkan bahwa kita mencintai lingkungan. Lalu me­ ngurangi pemakaian kantong plastik juga merupakan cara untuk menjaga lingkungan.

@im.kimei Menjaga lingkungan mulai dari halhal kecil, seperti tidak membuang sampah sembarangan.

n LAMPUNG POST/M UMARUDINSYAH MOKOAGOW

@setiaji_bp Buang sampah itu jangan semba­ rangan kayak enggak punya otak. Kalo enggak ada kotak sampah, tarok di tas, jok motor, selipin di celana kalo perlu. Kapan banjir, comberan mampet, bau tengik nyalahin pemerintah, padahal individunya yang blenyon.

MEMUNGUT SAMPAH. Sejumlah anak muda mengumpulkan sampah yang berserakan untuk menjaga kebersihan lingkungan dengan dimulai dari hal kecil.

H

ai, Guys! Tahu enggak sih setiap tanggal 28 No­ vember itu diperingati sebagai Hari Lingkungan? Lalu, bagaimana pendapat Sahabat Muda untuk menjaga lingkung­an? Sebab saat ini ba­ nyak orang yang merusak ling­ kungan. Mereka menebang pohon, membuang sampah semba­rangan, dan lain seba­ gainya. Padahal, sebenarnya kita mesti menyadari bahwa menjaga lingkung­an itu sangat penting demi keberlangsungan mahluk hidup, tidak hanya untuk manu­ sia, tetapi juga hewan dan tum­ buhan. Sebab, bagaimanapun kita hidup berdampingan tidak terpisahkan. Menurut Sahabat Muda, Bakti Saputra, menjaga lingkungan artinya menjaga kehidupan untuk terus berjalan. Sebagai generasi muda kita harus menunjukkan kepedulian terhadap lingkungan, caranya dengan tidak merusak alam, menjaga alam dengan cara membuang sampah pada tem­ patnya, menanam pohon, dan melestarikan alam. Dia melanjutkan dengan men­ jaga dan melestarikan lingkungan berarti sama dengan menjaga

alam. Rusaknya lingkungan ka­ rena alam yang rusak sehingga banyak terjadi bencana seperti longsor, banjir, dan masih banyak lainnya. “Saya berharap agar setiap manusia itu bersikap baik bagi sekitar termasuk alam­ nya. Karena alam dan lingkungan itu teman bagi kita di dunia ini, sehingga harus sa­ ling men­ jaga,” kata pria yang bergabung di Komunitas Jendela Lam­ pung itu. Mahasiswi In­s titut Teknologi Su­m atera, Laila Rosaline, menuturkan cara dia memperhatikan lingkungan dengan cara menghemat peng­ gunaan tisu, plastik, kertas, dan memperbanyak menggunakan bahan-bahan yang bisa didaur ulang sehingga tidak merusak lingkungan. Sebab, kata dia, ba­ han-bahan plastik itu selain meru­ sak lingkungan dan sulit diurai, limbah sampah plastik juga da­

pat mencemari lingkungan dan mengganggu kesehatan. “Efeknya panjang, dari mulai manusianya, alam, dan lingkungan semua terganggu.” Laila menambahkan banyak cara lain yang bisa dilakukan agar lingkungan tetap lestari dan nyaman, di antaranya de­ ngan cara me­ nanam pohon dan tidak membuang sampah sembarang­ an. “Mena­ nam pohon selain ber­ manfaat untuk alam, juga punya nilai ekonomi, se­perti pohon hasilnya dijual atau tanam sari dan sebagai­ nya,” ujar Lala. Sementara sahabat kita Hendri Rudiyanto mengatakan sebagai anak muda caranya menunjukkan kepedulian terhadap lingku­ngan yaitu tidak hanya diam ketika orang lain merusak lingkungan sekitar. Siapa lagi kalau bukan generasi muda karena generasi tua sudah bosan untuk hal seperti

Memanfaatkan barang bekas itu selain untuk lingkungan juga bisa bernilai ekonomis.

itu. Sebab itu, saatnya yang muda untuk melakukan perubahan. “Kita muda, beda, kreatif.” Jangan hanya menjadi tangan di bawah, jadilah orang dengan tangan di atas, yang selalu memberi ide-ide baru tentang bagaimana mem­ buat lingkungan kita menjadi terjaga. “Ambil contoh simpel mem­ buang sampah. Itu adalah peker­ jaan cukup gampang yang bisa dilakukan setiap orang, tapi pekerjaan tersebut sangat sulit untuk dijadikan kebiasaan baik. Saatnya anak muda untuk ber­ pikir, buatlah beberapa pergera­ kan untuk meng­ubah kebiasaan buruk tersebut menjadi kebi­ asaan baik sehingga lingkungan tetap terjaga,” kata dia. Selain itu, gerakan nyata yang dilakukan oleh Hendri caranya de­ngan mengelola barang-barang bekas seperti kertas koran men­ jadi barang bernilai. Contohnya membuat kertas koran menjadi kotak tisu, keranjang buah, ta­ takan gelas, dan banyak lainnya. “Memanfaatkan barang bekas itu selain untuk lingkungan juga bisa bernilai ekonomi,” ujarnya. (R4) nur@lampungpost.co.id

@yh.1005 gak matah-matahin atau ngerusakin bunga dan tanaman yang ngehias lingkungan.

@antoniusjonathan Simpelnya sih dari buang sampah pada tempatnya aja. Dengan ngelakuin hal kecil kaya gitu kita nantinya juga makin sadar bahwa hal kecil yang kita lakuin bakal berdampak besar terhadap keberlangsungan lingkungan kita.

Bagi sahabat Muda yang ingin berpartisipasi, dapat mengirimkan komentar sesuai topik di akun Twitter @MudaLampost dan Instagram @Lampostmuda. Komentar kamu akan diterbitkan di Komen Gech! Kami tunggu!

INFO

Pentingnya Menjaga Lingkungan PENCEMARAN lingkungan telah dibahas berdampak hingga memutus keberlang­ sungan makhluk hidup. Nah, tahukah Sahabat Muda bahwa pencemaran ling­ kungan juga bisa hadir dari dalam rumah? Ternyata ada beberapa barang dapur yang penggunaannya sangat berbahaya bagi lingkungan sekitar. Dan berikut ini sejumlah barang dapur yang sangat berbahaya bagi lingku­ngan sekitar:

1. Plastik Sandwich n LAMPUNG POST/ZAINUDDIN

TANAM BAKAU. Sejumlah anak muda menanam pohon bakau di sekitar laut untuk menghindari abrasi dan kerusakan lingkungan.

Jika Anda merupa­ kan salah satu penikmat makanan ini, Anda juga harus tahu bahwa se­

bagian besar sampah dari plastik sandwich tidak dapat didaur ulang dan menyebabkan kerusakan lingkungan. Sebaliknya, Anda disaran­kan menggunakan Tupperware yang bisa dicuci dan digunakan kembali sewaktu-waktu dibutuhkan.

2. Plastik Cling Wrap Plastik ini bentuknya gulungan, biasanya Anda akan menemukan plastik ini ketika ingin membeli buah-buahan. Tidak perlu menggunakan plastik ini jika Anda memiliki wadah atau sesuatu lainnya yang bisa digunakan.

3. Peralatan Sekali Pakai Usahakan untuk selalu menggunakan peralatan makan yang terbuat dari logam, seperti garpu, sendok, dan pisau logam. Peralatan ini jauh lebih baik daripada peralatan lainnya yang sekali pakai.

4. Sedotan Plastik Jika Anda tidak ingin minum langsung dari gelas, pilihlah sedotan kertas. Sedotan kertas jauh lebih baik daripada sedotan plastik yang hanya akan menghasilkan pencemaran lingku­ngan. (DBS/M1)


Turn static files into dynamic content formats.

Create a flipbook
Issuu converts static files into: digital portfolios, online yearbooks, online catalogs, digital photo albums and more. Sign up and create your flipbook.