epaper andalas edisi selasa 15 mei 2012

Page 1

HARIAN

andalas L U G A S

D A N

C E R D A S

Selasa, 15 Mei 2012 | No: 2181/Tahun VII | E-Mail:andalasmedan@gmail.com | Harga Eceran Rp2.000; Langganan+ongkos kirim Rp75.000; Luar Kota: Rp2.500

Ratusan Proposal Bansos Disita

Musala 'Dikorbankan' untuk Fasilitas Gym DPRD Medan Medan-andalas Gedung PT Pelni di Jalan Krakatau, Medan, yang menjadi kantor sementara para anggota DPRD Medan, bakal dilengkapi dengan berbagai fasilitas, salah satunya fasilitas gymnastik atau olahraga senam. Bahkan demi memanjakan para anggota dewan dengan fasilitas gym, ruangan yang selama ini dijadikan musala, sampai-sampai harus 'dikorbankan.' Ruangan yang berada di lantai 5 gedung tersebut, akan diisi dengan berbagai peralatan gym. Sementara untuk ruangan pengganti sebagai musala akan dipindah ke mana, belum diperoleh informasi. "Fasilitas gym tersebut berada di lantai lima. Semula tempat fasilitas itu adalah ruangan yang dipergunakan untuk musala,"

kata Wakil Ketua DPRD Medan Ikrimah Hamidy, Senin (14/5). Ikrimah Hamidy kepada wartawan menyebutkan, berbagai perbaikan gedung yang akan digunakan sebagai kantor sementara DPRD Medan tersebut saat ini mulai dikerjakan, termasuk membuat fasilitas gym. Menurut Ikrimah penambahan ruangan untuk fasilitas gym tersebut merupakan salah satu fasilitas yang diberikan untuk para anggota DPRD Medan. Sayangnya, Ikrimah tidak menjelaskan secara rinci siapa yang memberikan fasilitas gym tersebut. Penambahan ruangan dan penempatan gedung PT Pelni sebagai kantor sementara DPRD Medan, dipastikan akan dilaksanakan

"Buat apalah fasilitas gym itu dibuat, toh selama ini kalau ada aktivitas olahraga senam yang rutin dilakukan di hari Jumat, jarang wakil rakyat itu ikut senam." SAURLIN SIAGIAN

Bersambung ke Hal. 15

SEKRETARIS LEMLIT UDA MEDAN

Kejatisu: Yang Tak Kembalikan Uang Bansos, Bakal Jadi Tersangka Medan - andalas Kabar mengejutkan terungkap usai gelar perkara dugaan korupsi dana bantuan sosial (Bansos) Pemerintah Provinsi Sumatera Utara yang bersumber dari APBD tahun 2009-2011. Selain nilainya menggelembung hingga Rp1,2 triliun, warung bakso pun dikabarkan menerima 'uang haram' tersebut.

Sumatera Utara Marcos Simaremare kepada andalas, Senin (14/5). "Dari gelar perkara yang dilakukan tim penyidik, ditemukan anggaran bantuan sosial atau dana hibah realisasi dan penerimaan pada tahun anggaran 2009-2011 yang disalurkan Biro Bina Sosial Pemprovsu mencapai Rp1,2 triliun lebih," terangnya. Dikatakan mengejutkan oleh Simaremare karena informasi dari Kejatisu sebelum dilakukan gelar perkara, kerugian negara hanya ratusan miliar saja. Penerima aliran 'uang haram' itu mulai pejabat tinggi di Pemprovsu, OKP, wartawan, hingga warung bakso. Soal warung bakso, dibenarkan oleh

Setidaknya hal ini diungkapkan Kepala Seksi Penerangan Hukum Kejaksaan Tinggi

Bersambung ke Hal. 15

Diduga, Sabu Sitaan Poldasu Dijual ke Kampung Kubur Medan-andalas Kinerja Direktorat Narkoba Polda Sumut sepertinya terus menjadi sorotan. Setelah penangkapan Wakil Dir Narkoba AKBP Aprianto yang tersandung kasus narkoba, kali ini kabar miring kembali menyeruak dari direktorat tersebut. Barang bukti narkoba jenis sabu-sabu yang seyogianya disimpan di tempat aman, diduga diperjualbelikan ke Kampung Kubur oleh petugas Direktorat Narkoba Poldasu. Terungkapnya kabar tak sedap itu berawal dari keterangan Nazaruddin, terdakwa kasus narkoba saat mengikuti sidang lanjutan di ruang Chandra I PN Medan, Senin (14/5) yang mengaku dijebak oleh petugas Direktorat Poldasu. Terdakwa juga memperlihatkan plastik

andalas/thamrin samosir

andalas/thamrin samosir

BER TENGK AR - Istri Pamen Poldasu AKBP Rudi Rifani (baju merah) dan Eka Dwi Yanti, warga Taman Rivera yang bertengkar di parkiran Suzuya Plaza Jalan Brigjen BERTENGK TENGKAR Katamso Medan, saat berada di Mapolsek Medan Kota.

Istri Pamen Poldasu Vs Wanita Pengendara Mobil

Adu Mulut, Adu Beking PLASTIK SABU - Kuasa hukum terdakwa, Julheri Sinaga SH, memperlihatkan barang bukti plastik pembungkus sabu berlogo Direktorat Narkoba Poldasu. berlogo Direktorat Narkoba Poldasu yang biasanya digunakan sebagai pembungkus alat Bersambung ke Hal. 15

Kurs dan Harga Logam Mulia, 14 Mei 2012 Mata Uang Jual Beli AUD 9278 9183 CNY 1469 1455 EUR 11940 11819 GBP 14887 14737 HKD 1193 1181

ANEH tapi NYATA

Mata Uang Jual Beli JPY 115.79 114.61 MYR 3014 2981 SGD 7394 7319 USD 9266 9174 Sumber Bank Indonesia

Medan, andalas Tak seperti keramaian biasanya, suasana di pelataran parkir Suzuya Plaza, Jalan Brigjen Katamso, Medan, mendadak ramai, Senin (14/5). Keramaian itu ternyata dipicu adanya pertengkaran antara dua pengendara mobil.

Seorang pengendara mobil diketahui merupakan istri perwira menengah (Pamen) di Mapolda Sumut, AKBP Rudi Rifani. Pertengkaran yang sempat menjadi tontonan para pengunjung pusat perbelanjaan itu disebut-sebut berawal dari masalah

sepele, hanya gara-gara suara klakson mobil. Pertengkaran itu akhirnya berujung ke Mapolsek Medan Kota. Eka Dwiyanti, pengendara Toyota Terios Bersambung ke Hal. 15

Kasus Penipuan Rp1,7 Miliar di Biro Umum Setdaprovsu

Aminuddin Buronan Poldasu Ternyata di Medan Medan-andalas Sejumlah elemen masyarakat menuding penyidik Tindak Pidana Korupsi (Tipikor) Poldasu kecolongan terkait status hukum mantan Bendahara Pembantu Biro Umum Setdaprovsu, Aminuddin yang selama ini masuk Daftar Pencarian Orang (DPO) karena disebut melarikan diri dari wilayah hukum Poldasu. "Tidak benar Aminuddin melarikan diri dari

daerah ini. Aminuddin ada di Medan," ujar salah seorang pejabat teras di salah satu Biro Setdaprovsu kepada andalas, Senin (14/5) menanggapi soal Aminuddin berstatus DPO Tipikor Poldasu sejak beberapa bulan lalu. Informasi yang dihimpun andalas, Aminuddin masuk DPO Penyidik Tipikor Poldasu karena tidak menghadiri panggilan

pemeriksaan terkait dugaan korupsi dana anggaran Biro Umum tahun 2010 lalu. Tim Penyidik sudah berulangkali melayangkan surat panggilan namun tidak pernah dipenuhi. Bahkan sudah dilakukan upaya pencarian ke rumahnya di Bandar Setia, Deli Serdang dan ke rumah keluarga Aminuddin Bersambung ke Hal. 15

Bhikhu Tiga Aliran Pimpin Ritual Waisak di TAL Berastagi

Ribuan Umat Buddha Ikuti Pemberkatan Berastagi-andalas Ribuan umat Buddha mengikuti acara pemberkatan dan perenungan Tri Suci Waisak 2556 BE di Replika Pagoda Shwedagon, Taman Alam Lumbini (TAL) Berastagi.

Sewakan Wajah

untuk Dipasangi Iklan APA yang dilakukan pria asal Jerman ini sungguh aneh tapi nyata. Jika biasanya media memasang iklan itu di koran, majalah, dinding, spanduk, umbul-umbul, selebaran atau brosur, dan lain-lain, lelaki ini menyewakan wajahnya sebagai media penempatan iklan (advertising). Adalah Uwe Troschel, yang terobsesi membangun sebuah museum yang didedikasikan untuk anjing kesayangannya yang bernama St Bernard. Untuk mewujudkan obsesi itu, ia membutuhkan uang yang tidak sedikit. Akhirnya ia menemukan sebuah ide untuk menyewakan wajahnya untuk dipasangai iklan. Nantinya, wajahnya akan dipasangi iklan dari perusahaanBersambung ke Hal. 15

PERAYAAN Waisak yang digelar selama dua hari (12-13 Mei) itu dipimpin oleh sejumlah Bhikhu dari tiga aliran agama Buddha yaitu Theravada, Mahayana, dan Vajrayana di antaranya, Ven Kunzang Dorjee Rinpoche, YM Bhikhu Jinadhammo Mahathera, YM Bhikhu Khemanando, YM Bhikhu Aggasara Sthavira, YM Bhikhu Pannasami, dan 15 Bhikhu Tantrayana dari Negara Bhutan. Kegiatan ini juga dihadiri Ketua Dewan Pembina TAL Tongariodjo Angkasa SE MM MBA, Master Wu En Pee dari Birma, Ketua Pengurus TAL Romo Ombun Natio, dan Anggota DPRD Sumut Brilian Moktar SE MM. Mengusung tema "Genta Waisak Melantunkan Semangat Mawas Diri dan

andalas/siong

PEMBERKATAN - Sejumlah Bhikhu dari tiga aliran agama Buddha yaitu Theravada, Mahayana dan Vajrayana memberikan pemberkatan kepada umat Buddha dalam perayaan Waisak 2556 BE di Replika Pagoda Shwedagon, Taman Alam Lumbini Berastagi. Hidup Harmoni", untuk pesan Waisak disampaikan oleh YM Bhikhu Jinadhammo Mahathera. YM Bhikhu Jinadhammo Mahathera mengajak umat Buddha hidup sesuai dengan penuh kesadaran (mawas diri)

dan kebijaksanaan, jangan hidup dengan penuh pengharapan-pengharapan. Selain itu, YM Bhikhu Jinadhammo Mahathera berharap umat Buddha meningkatkan nilai-nilai spiritual, moralitas, dan pemikiran suci di antara

para umat serta mewujudkannya dalam tingkah laku sehari-hari dengan berbuat kebajikan. "Seluruh umat hendaknya menerapkan nilai-nilai spiritual, meningkatkan moralitas, dan menghindari perbuatan jahat dari hati dan pikiran," ujarnya. Jinadhammo Mahathera juga meminta umat meningkatkan kesadaran dan melakasanakan tata cara serta peraturan beragama sekaligus mendoakan terwujudnya perdamaian, kesejahteraan, dan kesehatan bangsa. Peringatan Waisak yang dimulai pada pagi hari itu diisi dengan kegiatan Puja Mandi Buddha (Ifo). Secara bergantian, umat memandikan rupang Buddha dengan air bunga sebagai perlambang membersihkan pikiran, batin, dan perbuatan. Selain itu digelar juga Puja Bakti Vajrayana dengan melakukan Ri Wo Sang Chod Kyi Dag Don Trig Kol Zhug (The mountain of Burnt Offerings), Puja Bakti Theravada dengan melakukan prosesi lilin. Kegiatan Waisak yang digelar untuk kedua kalinya ini dimeriahkan dengan Bersambung ke Hal. 15


Selasa 15 Mei 2012

andalas Lugas & Cerdas PENERBIT PT. Star Media Internusa d/h. PT. Inti Media Nusantara PEMBINA Dr Eggi Sudjana SH MSi PEMIMPIN UMUM/PEMIMPIN REDAKSI Iskandar ST WKL PEMIMPIN UMUM/WKL PEMIMPIN REDAKSI/PENJAB H Baharuddin WAKIL PEMIMPIN REDAKSI II Dedy Ardiansyah WAKIL PEMIMPIN UMUM MA Siddik Surbakti, Christoffel Manurung SH MH PEMIMPIN PERUSAHAAN Amiruddin REDAKTUR PELAKSANA Gusliadi Ritonga SEKRETARIS REDAKSI Windari KOORDINATOR DAERAH Agus Salim Ujung REDAKTUR Hamdani Nasution, Asril Tanjung, Hermawan, Yonan Febrian, M.Sulaiman STAF REDAKSI Asiong, Robenson Sidabariba, Yunan Siregar, Irwan Ginting, Felix Sidabutar, Thamrin Samosir, Desrin Pasaribu, Maguslim FOTOGRAPHER Hs Poetra SIRKULASI Septho IKLAN Syarifah PENASEHAT HUKUM Syahril SH SpN; Nur Alamsyah SH MH; Abu Bokar Tambak SH MHum; A Herwan Bispo SH, H. Syafrizal SH. MH ALAMAT REDAKSI/ TATA USAHA Jalan T Amir Hamzah Ruko Kompleks Griya Riatur Indah No. 182-184-186 Medan NOMOR REKENING BRI Unit Kapten Muslim Medan a/n Amiruddin Mendrofa No. Rekening 3383-01-027966-53-5 BCA KCP Tomang Elok a/n Amiruddin Mendrofa No. Rekening 7865078382 Iklan Warna (FullColour) Rp. 15.000/mm kolom Iklan Hitam Putih Rp 10.000/mm kolom Iklan Keluarga/Ucapan Selamat Rp 3.500/mm kolom TELEPON (061) 8449800 FAKSIMILE (061) 8462800 EMAIL REDAKSI:andalasmedan@gmail.com IKLAN: marketingandalas@gmail.com PENCETAK CV. Grafika Sumatera. Isi di Luar Tanggungjawab Pencetak

EDITORIAL

JUDI dan MORAL POLI (TI) SI KITA

A

DA anekdot di masyarakat, judi itu dikatakan haram kalau kalah. Ada juga anekdot jangan jadi pejabat kalau tak bisa korupsi. Bahkan, derajat pejabat akan naik tinggi, jika korupsinya tak tersentuh hukum. Kini, anekdot ini bukan lagi sekadar anekdot. Melainkan sudah menjelma menjadi motto bagi para pejabat negeri dan politisi berposisi tinggi, tentu saja yang tak punya hati nurani. Kasus ini bisa jadi bukti. Oknum DPRD Sumatera Utara, yang juga politisi partai besar, ditangkap saat bermain judi. Politisi itu bersama tiga rekannya ditangkap saat bermain kartu joker dengan taruhan uang ratusan ribu rupiah di seputar Lapangan Golf Martabe, Medan Tuntungan Sabtu 5 Mei lalu. Dari keempatnya, polisi menemukan uang ratusan ribu rupiah dan kartu joker. Tapi, sampai kini polisi tidak melakukan penahanan, hanya memberi garansi jika proses hukum jalan terus. Bak kata Rhoma Irama dalam lagunya, judi itu menghancurkan segalanya. Judi, dalam hukum Indonesia masuk kategori penyakit masyarakat, yang harus dibasmi. Polisi maupun politisi, tahu persis hal itu. Tapi yang terjadi, polisi dan politisi yang berjudi itu lupa dan berusaha melupakan rumusan dasar penegakan hukum. Tidak ditangkapnya politisi berjudi itu dianggap telah mencederai rasa keadilan. Lihat saja, bagaimana kasus ini menimpa “orang biasa”? Polisi habis-habisan memburu mereka-mereka yang berjudi dan menyelenggarakan perjudian sampai ke lubang semut. Atas alasan inilah, puluhan aktivis yang tergabung dalam Gerakan Muda Pejuang Pembaharuan Sumatera Utara (GMP2SU) meminta adanya tindakan tegas terhadap anggota dewan yang tertangkap bermain judi. Aktivis GMP2SU menyampaikan hal itu dalam unjuk rasa di gedung DPRD Sumut di Medan, Senin pagi. Pendemo kecewa, sebagaimana kita, aksi berjudi politisi tersebut telah mencoreng citra Sumut, apalagi pelakunya adalah orang yang terhormat yang dianggap mewakili rakyat. Dalam orasinya, mereka berucap, kenapa anggota dewan, yang sudah mendapat cukup banyak uang, harus bermain judi. DPRD Sumut mestinya bersih dari orangorang yang suka berjudi. Kekecewaan kian meninggi sebab polisi pilih kasih karena tidak melakukan upaya hukum berupa penahanan terhadap politisi tadi. Dalam kasus ini, mestinya polisi harus bersikap tegas. Tahan politisi berjudi tadi dan satukan dia di sel yang sama dengan penjudi lain tanpa basa-basi. Itu namanya memuliakan dewi keadilan, memposisikan semua orang setara di mata hukum. Itu pun jika polisi masih menjadikan hukum sebagai panglima tertinggi di negeri ini. Tentu saja kita tak berharap rumus mata pedang tak berlaku di sini: tajam ke bawah, tumpul ke atas. (*)

MEDAN KITA

harian andalas | Hal.

2

Dua Pulau di Nisel Dikuasai Australia Medan-andalas Dua pulau di wilayah Kabupaten Nias Selatan (Nisel) Sumatera Utara (Sumut) saat ini ‘dikuasai’ Australia dan disebut-sebut akan dibangun lokasi wisata kelas internasional. Kedua pulau itu adalah Pulau Sibaranu di Kecamatan Hibala dan Pulau Sifika di Kecamatan Pulau-

pulau Batu. Bahkan informasi diperoleh andalas, kedua pulau yang berada di tengah Samudera Hindia itu kini sudah sering didatangi para wisatawan mancanegara. Tidak diketahui jelas apakah ada pihak-pihak terkait yang telah ‘melego’ kedua pulau itu. Namun yang jelas menurut sumber andalas di Kantor Gubsu, kedua pulau itu

telah ‘dikuasai’ pihak Australia. Sementara itu, Kepala Biro Pemerintahan Pemprovsu, Nouval Mahyar yang dikonfirmasi wartawan, Senin (14/5) mengatakan, Pemprovsu dan Pemerintah Pusat akan membahas hal itu. “Besok (Selasa, hari ini-red) Pemprovsu bersama Pemerintah Pusat akan melakukan pertemuan

guna membahas hal itu,” kata Nouval. Menurutnya, Pemprovsu telah berkoordinasi dengan Pemerintah Pusat sekaitan adanya informasi bahwa ada 2 pulau di Kabupaten Nias Selatan yang ‘dikuasai’ pihak asing. “Besok hasilnya akan kita sampaikan,” jelas Nouval singkat melalui telepon selularnya. (WAN)

Wakil Ketua DPR RI:

Bongkar Bangunan Harapan Square Medan-andalas Wakil Ketua DPR RI Drs H Priyo Budi Santoso mendesak Pemerintah Kota (Pemko) Medan segera membongkar stan Harapan Square yang dibangun secara permanen di atas trotoar. Pasalnya, kebijakan pembangunan pusat jajanan itu dinilai tidak popular karena berada dekat sekolah dan telah menutupi lahan warga.

andalas/rizky mulya

BERBAHA BERBAHAYYAA-Seorang warga sedang berusaha menghindari jalan trotoar yang bolong di Jalan Mayjen Sutoyo Siswomoharjo, Medan, Senin (14/5). Rusaknya trotoar tersebut tentu sangat berbahaya bagi keselamatn pejalan kaki yang sedang melintas. Jika tidak segera diperbaiki, lobang ini dikhawatirkan akan memakan korban.

“Saya prihatin melihat pembangunan ini. Saya sedih mendengar ada pedagang yang sudah bertahun-tahun berjualan di sini malah digusur. Saya minta Wali Kota Medan menggunakan kewenangannya untuk membongkar bangunan Harapan Square yang permanen ini, wali kota harus berpihak terhadap pedagang kecil,” kata Priyo Budi Santoso saat meninjau stan Harapan Square di Jalan Samanhudi, Sabtu (12/5). Priyo yang juga Ketua Dewan Pertimbangan Nasional Asosiasi Pedagang Kaki Lima Indonesia (APKLI) meminta agar Wali Kota Medan mengambil solusi terbaik atas masalah pembangunan Harapan Square tersebut. Menurutnya, Wali Kota Medan harus mengalah dan bisa segera memerintahkan jajarannya untuk melakukan pembongkaran. “Wali Kota Medan ngalah tidak apa-apa. Ini dibongkar saja, dijadikan seperti yang diusulkan pedagang. Tapi, syaratnya pedagang harus menjaga kenyamanan, keamanan, kebersihan, dan keasrian lingkungan sekitarnya. Saya atau DPR RI menganjurkan supaya ini dibongkar saja,” ujarnya diikuti teriakan hidup pak Prio. Ketua DPD APKLI Sumut, Pemiga Orba Yusra mengatakan, kebijakan yang dilakukan Pemko Medan tidak berpihak kepada publik. Kasus Harapan Square, katanya, DPW APKLI melihat ada pihak yang terlalu egois dalam memanfaatkan kebijakan yang sebenarnya bisa direvisi atau dikaji ulang karena tidak menguntungkan PKL.

Dia menilai, permanesasi lapak bagi PKL di Harapan Square tidak cocok dengan kemampuan PKL karena kelasnya PKL belum tingkat menengah ke atas apalagi ditentukan dengan retribusi yang mahal. “Belum lagi persoalanpersoalan lain seperti legalitas dan IMB yang bermasalah dan penataan tata ruang yang berlawanan Perda,” katanya. Kerjasama Pemko dan KSU Sementara itu, Vincent yang dipercaya menjaga aset-aset Sugiharto Lim yang tanahnya dikepung bangunan Harapan Square menjelaskan, pembangunan Harapan Square dilakukan atas kerjasama Pemko Medan dengan Koperasi Serba Usaha (KSU) Harapan Square Medan, dimana surat perjanjian kerjasama itu ditandatangani oleh Ketua KSU Harapan Square Kamisan Ginting sebagai pihak kedua dan Wali Kota Medan Rahudman Harahap sebagai pihak pertama. Dia mengatakan, pembangunan Harapan Square telah menghalangi pembangunan dan aktivitas untuk keluar masuk ke tanah miliknya. Karena itu, dia berharap agar Wali Kota Medan bertindak adil, jangan di tempat lain seperti di Jalan Halat maupun di jalan lain pedagang di atas drainase ditertibkan. Tapi, di Jalan Samanhudi dibiarkan, bahkan stan-nya dibangun secara permanen. “Pembangunan ini sudah melanggar aturan yang ada. Kami merasa dizalimi, tanah Sugiharto Lim itu setiap tahun bayar PBB dan memiliki sertifikat, tapi kenapa dikepung. Anehnya, kita membuka pintu saja tidak diperbolehkan,” katanya. Vincent mengaku sudah melakukan berbagai upaya hukum agar bangunan permanen Harapan Square ini dibongkar, bahkan sudah ada rekomendasi DPRD Medan untuk dibongkar tetapi tidak digubris Pemko Medan. “Kami mau bangun tapi tidak bisa karena tidak bisa masuk. Bahkan, kami dilarang menginjak bangunan Harapan Square karena aset Pemko. Jadi gimana kami mau masuk ke tanah kami. Apakah harus melompat. Kami bukan Superman,” ujarnya. (BEN)

HKTI Diharapkan Mengangkat Harkat dan Martabat Petani Medan-andalas Wali Kota Medan Rahudman Harahap mengatakan, kerja keras petani belum sepenuhnya seimbang dengan tingkat kesejahteraan yang dapat dinikmati. Petani belum sepenuhnya berdaulat, makmur, dan bermartabat. Bahkan, sektor pertanian dalam pembangunan juga belum sepenuhnya memiliki keterkaitan yang kuat dengan sektor tertier dan sekunder. “Kita tidak boleh menyerah. Saya berharap pengurus Himpunan Kerukunan Tani Indonesia (HKTI) yang baru dilantik,

mampu menghasilkan berbagai program kerja nyata untuk ditujukan kepada petani guna mengangkat harkat dan martabat insan tani Indonesia,” kata Rahudman dalam acara pelantikan pengurus Dewan Pimpinan Kota (HKTI) Kota Medan di Lapangan Cadika Pramuka, Senin (14/5). Menurut Rahudman, hal pokok yang diharapkan oleh petani pada umumnya adalah adanya wadah berkumpul dan berorganisasi yang efektif, sehingga insan tani memiliki sarana untuk dapat memperjuangkan dan menyalurkan aspira-

sinya guna menjadikan petani berdaulat, bukan petani yang dipolitisasi. “Ingat HKTI bekerja untuk petani dan rakyat, HKTI bekerja untuk masyarakat, HKTI mengabdi dan berjuang untuk meningkatkan kesejahteraan petani dan rakyat. Bukan alat kekuasaan maupun politik,” ujar Rahudman. Selain itu, Rahudman juga berharap kepada pengurus HKTI yang baru dilantik agar bisa memberikan kemudahan, menyediakan kesempatan, dan perlindungan kepada para petani.

Sementara itu, Sekjen Dewan Pimpinan Nasional (DPN) HKTI, Benny Pasaribu mengungkapkan, profil petani saat ini sangat memprihatinkan karena umumnya hidup dalam kategori miskin dan kurang pendidikan. Untuk itu dia mengajak kepada seluruh pengurus HKTI maupun pemerintah untuk bersamasama mengangkat derajat kehidupan petani, sehingga lebih baik dan sejahtera pada masa yang akan datang. “Kontribusi yang disumbang dari sektor pertanian untuk pertumbuhan ekonomi kini hanya 23

persen. Namun jika dilihat dari lapangan pekerjaan, sektor pertanian paling banyak menyerap tenaga kerja, jumlahnya sampai 40 persen. Karena itu, HKTI harus terus membela kehidupan petani,” kata Benny. Dalam acara pelantikan itu juga dilakukan penandatangan MoU antara HKTI dengan Perusahaan Daerah (PD) Rumah Potong Hewan Kota Medan. Dilanjutkan dengan penandatangan MoU anatara HKTI dengan kantor Kementerian Agama Kota Medan, dimana setiap pengantin baru diwajibkan menanam dua batang pohon. (BEN)

Rahmat Gallery Genap Berusia 13 Tahun

Kecil Tapi Ada, Nyata, dan Berharga Medan-andalas Rahmat International Wildlife Museum & Gallery yang didirikan dan dikelola Rahmat Shah, Senin (14/5) genap berusia 13 tahun. Berbagai kegiatan digelar untuk merayakan hari jadi museum dan galeri satwa liar internasional yang berada di Jalan S Parman, Medan, tersebut. Di antaranya memberikan santunan kepada anak yatim piatu dari Panti Asuhan Al Washliyah Pulo Brayan serta mengadakan lomba mewarnai untuk tingkat Taman Kanak-kanak dan lomba melukis tingkat Sekolah Dasar. Selain itu digelar acara syukuran bersama para alim ulama, tokoh-tokoh masyarakat, LSM, Ormas, dan pengurus Palang Merah Indonesia (PMI) Sumut dan Kota Medan. Rahmat Shah didampingi istri, Nyonya Rose menyampaikan bahwa keberadaan museum dan galeri yang dikekolanya senantiasa mengikuti perkembangan yang terjadi di tengahtengah masyarakat. Selain sebagai wahana pendidikan, hiburan, wisata, dan tempat menggali ilmu pengetahuan, juga sebagai wadah menemukan dan merumuskan solusi-solusi yang baik untuk kepentingan lingkungan hidup dan hal-hal kemasyarakatan

andalas/ist

SANTUNAN - Rahmat Shah didampingi istri, Nyonya Rose saat memotong tumpeng HUT ke-13 Rahmat Gallery. lainnya. “Kami berusaha mengikuti perkembangan yang terjadi dalam kerangka memenuhi aspirasi masyarakat, khususnya para pemerhati lingkungan. Apa yang kami lakukan hari ini adalah upaya kami mengajak semua pihak untuk memahami akan pentingnya mencintai dan melestarikan flora dan fauna, yang merupakan anugerah yang tidak ternilai dari Tuhan Yang Maha Kuasa,” ujar Anggota DPD Ri dari Sumut ini. “Kita hidup dengan apa yang

kita dapat, tetapi kita membuat kehidupan dengan apa yang kita berikan. Dengan motto ‘kecil tapi ada, nyata, dan berharga’ kami mengajak semua pihak untuk sama-sama menjaga lingkungan sekaligus menyelamatkan satwa liar. Mengutip kalimat dari Mahatma Gandhi, ukuran sebuah bangsa yang bermoral adalah seberapa jauh mereka peduli terhadap satwa,” katanya. Sementara itu, Ketua Umum Majelis Ulama Indonesia Sumatera Utara (MUI) Prof Dr H

Abdullah Syah MA yang hadir dalam acara syukuran, menyampaikan contoh seperti yang ia kutip dari Al Quran. “Orang yang disukai adalah orang yang banyak manfaatnya bagi orang lain,” katanya. Abdullah Syah juga mencontohkan sejarah dalam Islam di mana seorang laki-laki masuk surga karena menolong seekor anjing dan seorang wanita masuk neraka karena memelihara seekor kucing tetapi tidak dirawat. Dalam konteks memperingati Hari Jadi Rahmat Gallery, Ketua

MUI mengajak semua pihak untuk bersyukur dan bersabar. “Jika ada hal-hal yang membuat kita bahagia, gembira atau apa yang diinginkan tercapai, maka bersyukur. Dan bila mengalami hambatan, masalah atau hal-hal yang kurang menguntungkan, mari kita bersabar. Allah Maha Tahu karena sumber kita hanya satu, Allah SWT,” ucapnya. Sebelumnya Prof Bismar Nasution, mewakili undangan yang hadir menyampaikan bahwa keberadaan museum dan galeri satwa liar satu-satunya di Asia ini, sudah dikenal, terutama dari kalangan akamedis dari Pulau Jawa, jika ada kesempatan ke Medan, akan singgah dan berkunjung ke galeri ini. “Banyak teman-teman yang di Jakarta, mereka lebih tahu tentang museum ini,” katanya. Acara syukuran diakhiri dengan pemotongan tumpeng yang diserahkan kepada para tokoh yang hadir serta para undangan lainnya. Adapun para pemenang lomba mewarnai tingkat TK: Chikal Anggraini (TK Khansa), Ajeng Safura Hananti (TK Khansa), Adsystie Tiara Salsabila (Tk Global Prima School) dan ditambah juara harapan. Sedangkan juara lomba melukis tingkat SD: Nabila Zwei (SD Pertiwi), Clarence Chenvona (SD Methodist 3), Dina Sabila (SD Pertiwi) dan juara harapan.(GUS)


MEDAN KITA

Selasa 15 Mei 2012

harian andalas | Hal.

3

Anggota DPRD Sumut Pembolos akan Dipublikasikan Medan-andalas Wakil Ketua Badan Kehormatan (BKD) DPRD Sumatera Utara, Guntur Manurung SE mengatakan, pihaknya akan mengekspos ke publik tingkat kehadiran anggota DPRD Sumut, agar dapat diketahui secara transparan oleh masyarakat.

Guntur Manurung

“Melalui publikasi, masyarakat dan konstituen Partai Politik (Parpol) bisa mengetahui secara lengkap tingkat kinerja masing-masing wakilnya di DPRD Sumut serta siapa saja yang sering bolos,” kata Guntur Manurung kepada pers di ruang kerjanya, Senin (14/5). Politisi Partai Demokrat ini mengakui kurangnya disiplin anggota DPRD Sumut kerap mendapat sorotan publik. Bahkan BKD juga berulang kali

membahas persoalan itu di lingkungan dewan. Menurut Guntur, saat ada agenda Rapat Dengar Pendapat (RDP) di ruang Komisi DPRD Sumut, terkadang anggota dewan yang hadir kurang dari 50 persen. “Bahkan terkadang hadirnya pun tidak tepat waktu, membuat rapat-rapat akhirnya tertunda, atau waktu rapat menjadi terlalu singkat dan tidak maksimal akibat menunggu kehadiran anggota dewan,” ungkap ang-

gota Komisi B ini. Dia mengatakan, wacana publikasi kehadiran anggota DPRD Sumut ini akan dibahas dalam Panitia Khusus (Pansus) revisi tata tertib anggota DPRD Provinsi Sumut, yang diketuai Guntur Manurung. Pansus saat ini sedang berjalan dan akan diparipurnakan Juni 2012. “Minggu depan kita akan konsultasi ke Kementerian Dalam Negeri mengenai beberapa revisi peraturan tentang tata tertib dewan ini,” ujarnya. Guntur memaparkan, selama ini memang menjadi tugas BKD dalam memberikan sanksi kepada anggota DPRD Sumut yang tidak disiplin. Namun sanksinya hanya berupa teguran secara lisan maupun ter-

tulis yang diserahkan kepada fraksi. Setiap bulan absensi dewan dikumpul dan ditabulasi oleh staf BKD dan dikirim kemasing-masing fraksi oleh BKD. “Selama ini kita hanya berharap perhatian dari masingmasing pimpinan fraksi untuk menegur anggotanya yang kurang disiplin,” kata Guntur. Namun demikian, dia menilai sistem tersebut tidak lagi efektif, karena yang mengetahui hanya di internal masingmasing dewan, apalagi BKD terkadang sungkan karena yang ditegur juga sesama rekan kerja. “Saat ini sudah era keterbukaan, kita akan mempublikasi absensi anggota DPRD Sumut, bila perlu absennya dipampang di dinding gedung

dewan setiap hari, sehingga siapapun bisa melihat dan partainya juga mengetahui disiplin wakil rakyatnya di DPRD Sumut,” ujarnya lagi. Mengenai sistem absensi yang masih manual, dia menekankan agar dibuat sistem elektronik berupa sidik jari, agar tingkat disiplin bisa terealialisasi. Pada kesempatan itu Guntur memaparkan sebagaimana menjadi peraturan, anggota DPRD Sumut, wajib hadir di gedung dewan, pada hari Senin hingga Kamis pukul 9.00 sampai pukul 12.00 dan usai istirahat kembali masuk kantor pukul 14.00 hingga pukul 17.00 WIB. Sedangkan pada hari Jumat, pukul 9.00 hingga pukul 11.00 WIb, kemudian usai is-

tirahat kembali pukul 14.00 hingga pukul 17.00 WIB. Ini semua, kata Guntur, diatur dalam tata tertib No 5/K/2010. “Kecuali memang ada tugas keluar kota, atau kalau tidak ikut kunjungan datanglah tetap ke kantor. Kalaupun sakit dan berhalangan maunya ada laporan,” cetusnya. Sementara pantauan wartawan, beberapa minggu ini gedung DPRD Sumut, kerap sepi karena minimnya anggota DPRD Sumut yang hadir. Beberapa komisi memang terjadual melakukan kunjungan kerja ke berbagai daerah dan provinsi. Namun sebagian besar anggota dewan yang komisinya tidak ada agenda kunjungan kerja juga tidak masuk kantor.(UJ)

Warga Minta Dinas TRTB Medan

Bongkar Tower Protelindo di Perumahan Tembakau Deli Medan-andalas Warga Komplek Tembakau Deli meminta Wali Kota Medan melalui Kadis Tata Ruang dan Tata Bangunan (TRTB) segera membongkar tower dan shalter Protelindo yang berdiri di atas bangunan di Komplek Perumahan Tembakau Deli, Jalan Tembakau Deli, Kelurahan Kesawan Kecamatan Medan Barat. Sejumlah warga yang bermukim di dekat tower tersebut, diantaranya Siau Sui Seng, beralamat di Jalan Tembakau Deli I no 4A, Ikhsan Wijaya, beralamat di Jalan Tembakau Deli 1 No 2 B, Mariana Wongso beralamat di Jalan Tembakau Deli No 3B, Rahmat Lubis, Jalan Tembakau Deli No 2, meminta agar tower tersebut segera dibongkar. Kepada wartawan, Senin (14/5), warga membeberkan, dari data yang dilampirkan ada kejanggalan dari Dinas TRTB Kota Medan yak-

ni pada tanggal 26 Januari 2012 Dinas TRTB melalui surat nomor 640/ 0611 yang ditandatangani oleh Kadis TRTB Ir Syamporno Pohan isinya memerintahkan agar PT Protelindo segera membongkar sendiri bangunan tersebut karena tidak sesuai dengan SIMB. Kemudian terbit kembali surat bernomor 640/ 187 tanggal 4 Maret 2012 dengan perintah agar PT Protelindo segera mengosongkan lokasi tempat berdirinya tower tersebut. “Ternyata pasca-keluarnya dua surat tersebut, pihak PT Protelindo langsung mendirikan tower tersebut dengan mengantongi SIMB 643.3/ 1766, namun penerbitannya tanggal mundur yakni 20 November 2011. Padahal surat perintah pengosongan lokasi dan pembongkaran kepada PT Protelindo dengan alasan tidak SIMB Tahun 2012, namun ternyata SIMB sudah keluar pada Tahun 2011 lalu,”

ucap warga. Kadis TRTB Kota Medan Samporno Pohan ketika dikonfirmasi menegaskan, bisa saja izin tower tersebut ditinjau kembali asalkan ada surat keberatan dari warga sekitar atau ada data warga yang memberikan persetujuan dipalsukan oleh pihak PT Protelindo. “Surat persetujuan dari warga memang ada dan sudah diketahui oleh Kepala Lingkungan, Lurah dan Camat. Namun jika da data warga menyetujui tidak sesuai dengan kenyataannya bisa ditinjau kembali,” ujar Samporno. Sebelumnya, Kepala Lingkungan IX Kelurahan Kesawan yang wilayahnya berada di Komplek Perumahan Tembakau Deli Mujahidin ST menegaskan, memang surat persetujuan dari warga sudah ada dan sudah diketahui oleh Lurah dan Camat sehingga IMB tower tersebut dikeluarkan oleh pihak TRTB Medan. (HAM)

Penerapan SIRS Tingkatkan Pendapatan RSUPM Medan-andalas Program Sistim Informasi Rumah Sakit (SIRS) mempercepat pengiriman laporan ke Kementerian Kesehatan (Kemenkes) RI, sehingga membantu mempercepat proses klaim Jamkesmas dan verifikasi. Manfaat lainnya untuk meminimalisasi penyelewengan. “Dengan SIRS semua tercover, tidak bisa di bawah tangan atau datanya disimpan. Jadi tiap penyakit mempunyai kode dan begitu dibuka kodenya, maka keluar datanya,”ujar Wakil Direktur (Wadir) Keuangan Rumah Sakit Umum Dr Pirngadi Medan (RSUPM), Yasin Sidabutar, didampingi Kabag Keuangan, Rustam dan Kepala Perpustakaan Latifah Hanim, saat menggelar silaturahmi dengan wartawan unit kesehatan, Senin (14/5). Dijelaskan Yasin, pembangunan jaringan SIRS dimulai tahun 2009, dan operasionalnya dimulai Oktober 2010. Untuk pembangunan jaringannya, RSUPM tidak mengeluarkan anggaran, melainkan memakai sistim bagi hasil dari pendapatan rumah sakit milik Pemko Medan ini. Dan dalam setiap lima tahun, SIRS akan dievaluasi. Dia membeberkan, sejak penerapan SIRS ini, pendapatan RSUPM meningkat signifikan. Pahun 2009, RSUPM memperoleh pendapatan sebesar Rp 60 miliar. Lalu, tahun 2011 meningkat menjadi Rp 100

miliar. “Indikator peningkatan pendapatan itu dilihat dari peningkatan jumlah pasien, yakni pada tahun 2011 dari pasien JPKMS diperoleh sebesar Rp1,6 miliar per bulan, Jamkesmas Rp 2,2 m per bulan dan pasien umum Rp 1 m per bulan. “Peningkatan pendapatan ini berkat penggunaan SIRS,” katanya. Begitupun, ia mengakui masih ada keluhan dalam hal pelayanan. Dan ini akan terus dibenahi. “Kita juga manusia dan punya kelemahan. Tapi semuanya akan terus dibenahi untuk yang lebih baik,” imbuhnya. Di samping itu, Yasin mengatakan tahun ini RSUPM akan menambah 3 ventilator di ruang ICU, 2 untuk dewasa dan 1 untuk anak-anak. Penambahan ini, sebutnya, sebagai upaya untuk mengatasi permasalahan di ruang ICU yang membutuhkan ventilator. “Tahun ini kita juga akan dapat bantuan CT Scan 64 slice dari Wali Kota Medan dan saat ini sedang menyusun spesifikasinya. Ruangannya sama di ruangan CT Scan yang lama,” ujar Yasin. Hibah Bersyarat Dalam kesempatan itu, Yasin juga mengatakan, RSUPM harus mengeluarkan Rp 68 juta per bulan untuk pembayaran cicilan pembangunan gedung rawat inap yang dibangun PT Askes (Perseo) di RSUPM sebagai hibah bersyarat. Pembangunan gedung rawat inap

itu dimulai pada tahun 2009. Saat itu PT Askes menawari bantuan berupa hibah sekitar Rp 4 miliar tanpa bunga. Lalu dilakukan pembangunan gedung yang tendernya dilakukan pihak Askes. “Dalam Memorandum of Understanding (MoU) itu, RSUPM diberi pinjaman tanpa bunga. Jadi kita cukup membayar Rp66 juta per bulan selama 5 tahun,” ujar Yasin. Gedung berlantai 4 yang berada di dekat ruang IPAL tersebut, katanya, baru digunakan RSUPM pada Desember 2011 untuk pasien Askes dan umum. Dan sejak operaional gedung itu, pendapatan RSUPM meningkat signifikan. “Di gedung tersebut, terdapat 48 ruang rawat inap. Biaya rawat inap untuk kelas I sebesar Rp250 ribu per hari. Jadi per harinya saja RSUPM memperoleh Rp12 juta dari rawat inap. Jadi ada Rp 43 milliar pemasukan dari rawat inap kelas I itu per tahun. Gedung ini juga diperuntukkan untuk umum, setiap harinya pasien penuh,” ujarnya. Terpisah, Kepala Bidang Umum Divisi Regional I PT Askes Firmanuddin mengatakan, setiap RSUPM melakukan klaim pasien Askes, maka dilakukan pemotongan sebesar Rp 68 juta selama 60 bulan. “Hibah ini tanpa bunga. Ini namanya hibah bersyarat dan hibah bersyarat itu merupakan keputusan direksi,” sebutnya. (YN)

andalas/rizki mulya

KORBAN TRAGEDI 6565-Sejumlah massa yang tergabung dalam Ikatan Keluarga Orang Hilang Indonesia (IKOHI) melakukan aksi unjuk rasa di depan kantor Gubernur Sumatera Utara, Medan, Senin (14/ 5). Mereka menuntut Presiden Republik Indonesia Susilo Bambang Yudhoyono mengungkap kebenaran peristiwa tragedi kemanusiaan tahun 1965 itu.

Keluarga Korban Tragedi 1965 Tuntut Keadilan Medan-andals “Ya Tuhan kami, Yang Maha Benar, kami membutuhkan pengungkapan kebenaran.” Penggalan kalimat ini adalah bagian surat pengaduan kepada Sang Khalik (Tuhan Yang Maha Esa) yang dibuat Ikatan Keluarga Orang Hilang Indonesia (IKOHI) Sumut dan dibagikan saat berunjuk rasa di depan Kantor Gubernur Sumut, Jalan Diponegoro, Medan, Senin (14/5). Saat itu, belasan anggota IKOHI menuntut pengungkapan Tragedi 1965 secara transparan. “Surat ini dibuat karena kami tidak tahu lagi kepada siapa kami mengadu. Yang terjadi pada 1965 adalah pelanggaran HAM berat. Ini

harus diungkap secara transparan, setelah diungkap baru minta maaf,” kata Suwardi, Ketua IKOHI Sumut, di sela-sela aksi demo. Dalam unjuk rasa ini, anggota keluarga yang mengalami langsung penderitaan pasca-1965 membeberkan sejumlah cerita. Wina (52), salah satunya. Kata dia, ayahnya HM Arifin Sitompul, hilang dari tahanan di Pematang Siantar pada 28 April 1966. Wina bercerita, kakaknya yang ingin mengantar makanan tidak mendapati ayahnya yang dituduh sebagai anggota PKI di tahanan. Si kakak hanya mendapat titipan sajadah dan kacamata. Bukan cuma itu, ibunya S boru Pane juga ditahan selama 13

Wilayah Kerja TKBM “Diserobot” Pekerja Luar Belawan-andalas Kebijakan PT Pupuk Sriwijaya mempekerjakan orang luar di gudang 202 Pelabuhan Belawan, disorot para Tenaga Kerja Bongkar Muat (TKBM) Pelabuhan Belawan. Pasalnya, area yang kini dijadikan PT Pupuk Sriwijaya sebagai lokasi pengantongan itu, masih area TKBM Belawan. “Kebijakan manajemen PT Pupuk Sriwijaya mempekerjakan orang dari luar di area TKBM merupakan pelanggaran,” ujar Ketua Primkop TKBM Pelabuhuan Belawan, Tombang Hutabarat, Senin (14/5), di kantornya. Menurut Tombang, PT Pupuk Sriwijaya tidak ada hak mengangkangi aturan main di Pelabuhan Belawan. “Sebaiknya, PT Pupuk Sriwijaya mengoordinasikan lebih dahulu dengan pengurus dan mandor TKBM, karena ini area TKBM,” tandas Tombang. Akibat masuknya pekerja dari luar, kata Tombang, sejumlah TKBM melakukan unjuk rasa memboikot bongkar muat kapal PT Pupuk Sriwijaya. “Masa pekerja lain masuk ke Pelabuhan Belawan, sementara TKBM juga menginginkan bekerja di wilayahnya. Pekerja dari luar kan tidak punya kartu pengenal sebagai anggota Primkop TKBM. Mana pula ada hak mereka bekerja di lokasi itu, walaupun itu disebut pengantongan,” ujar salah seorang anggota TKBM bermarga Purba. (DP)

tahun. “Saya tidak ditahan, tapi sejak usia 5 tahun, saya sudah tinggal di tahanan di Kodam, karena ibu saya ditahan di sana dengan tuduhan sebagai Gerwani,” cerita perempuan berjilbab ini sambil memegang poster. Wina dan keluarga korban Tragedi 1965 mengeluhkan diskriminasi yang dirasakan setelah kejadian itu. Penderitaan yang mereka rasakan di lingkungan dan birokrasi bahkan masih terasa hingga sekarang. “Kami berharap sejarah 1965/ 1966 diungkap sebenar-benarnya dan dipublikasikan secara luas. Saya juga warga negara Indonesia, kami bukan cuma anak korban, tapi kami korban,” ucap Wina. (BBS/RM)

Pemilihan KDH Lewat DPRD Langkah Mundur Medan-andalas Wacana pemilihan kepala daerah dikembalikan kepada lembaga legislatif menuai protes penggiat demokrasi, khususnya kalangan akademisi. Pengamat politik dari Fakultas Ilmu Sosial dan Politik (FISIP) Universitas Sumatera Utara (USU), Henry Sitorus, menilai wacana itu tidak perlu disetujui oleh DPR RI. “Pasalnya, hakikat sebuah demokrasi, di era sekarang adalah peran rakyat yang langsung berpartisipasi, khususnya dalam Pilkada. Buah dari reformasi itu sebenarnya adalah demokrasi secara terbuka yang langsung menempatkan rakyat sebagai pelakunya. Jadi, alangkah sedihnya, bila Pilkada itu harus dikembalian ke lembaga dewan,” ujar Henry Sitorus kepada andalas, Senin (14/5). Dia mendesak agar seluruh elemen masyarakat, khususnya lembaga-lembaga pro demokrasi untuk segera melakukan aksi penolakan wacana tersebut. Pasalnya, bila Pilkada dikembalikan menjadi domain dewan, otomatis, rakyat tidak lagi berperan langsung, dan adanya kekhawatiran praktik money politics dalam pemilihan kepala daerah melalui perwakilan itu. Menurutnya, untuk mendapatkan sosok pemimpin sebagai kepala daerah, sudah selayaknya seorang tokoh yang memiliki integritas dan juga kekuatan ekonomi. Kalau hanya menjawab sebagai solusi besarnya biaya Pilkada, seharusnya KPU dan dewan duduk bersama, membuat aturan-aturan terkait kebutuhan biaya selama proses pilkada itu berlangsung. “Jadi, menurut saya, alasan itu hanya akal-akalan saja. Dan hanya menjadikan pilkada itu sebagai pasar politik dagang sapi. Jika kepala daerah dipilih oleh DPRD, demokrasi di negeri ini akan mundur ke belakang,” tandasnya. (FEL)


Selasa 15 Mei 2012

HUKUM & KRIMINAL

harian andalas | Hal. andalas/sondang silalahi

Polres Dairi Ungkap Empat Kasus Curanmor Sidikalang-andalas Petugas Reskrim Polres Dairi berhasil mengungkap empat kasus pencurian kendaraan bermotor (curanmor), Senin (14/5) dini hari. Dalam pengungkapan tersebut, selain meringkus tiga anggota sindikatnya, polisi juga menyita barang bukti empat unit sepeda motor hasil kejahatan para tersangka dan handphone. "Pengungkapan empat kasus curanmor ini berawal dari pengungkapan kasus curat bongkar toko ponsel Gesia di Jalan Trikora, Sidilang. Setelah diintrogasi, mereka juga mengaku sebagai pelaku pencurian sepeda motor. Ketiga tersangka masing-masing, BMP (16) warga Sibanban Juma Teguh, HLG (17) warga Lae Parira, dan LS (17) warga Rumaijuk. Mereka saat ini masih dalam proses penyidikan," kata Kapolres Dairi AKBP Enggar Pareanom SIK di kantornya, kemarin. "Pengungkapan ini juga merupakan hasil program unggulan dari Polres Dairi, “polisi kade kadenta, polisi donganta�, yaitu keterbukaan dari masyarakat untuk menyampaikan informasi kepada pihak kepolisian," tambah Enggar. Didampingi Kasat Intelnya, AKP Edy Irwanto, Kasubag Humas, AKP L Limbong, dan KBO Reskrim, Ipda S Siringoringo, Enggar merinci empat unit sepeda motor yang disita masing- masing, honda supra milik Wahyudin Solin yang hilang dari depan Hotel Angkasa pada 10 Oktober 2011 lalu, sepeda motor milik John Tarigan yang hilang dari depan SMA N 1 Tigalingga pada, 9 Mei 2012, supra fit milik Hardi Limbong yang dilaporkan hilang pada 9 Mei 2012, dan satu unit honda supra fit hitam yang belum diketahui identitas pemilknya. (SS)

Pria Paruh Baya Curi Ayam Tewas Dipukuli Massa Langkat-andalas Kedapatan mencuri tujuh ekor ayam, seorang pria baruh baya, M alias Keling (50), penduduk Paya Palas Desa Paya Perupuk, Kecamatan Tanjungpura, Kabupaten Langkat, dipukuli massa hingga tewas, Senin (14/5). Kanit Reskrim Polsek Padang Tualang, Iptu Firman, ketika dihubungi wartawan membenarkan kejadian tersebut. Menurut Firman, peristiwa itu terjadi sekira pukul 03.00 WIB. tersangka M alias Keling, yang merupakan penduduk Tanjungpura datang ke Dusun IV Mulia, Kecamatan Padang Tualang dan dilihat warga membawa tujuh ekor ayam. Kemudian warga bertanya kepada Keling, ayam siapa yang dibawa tersebut. Namun dia tidak bisa menjawab, sehingga massa emosi dan melakukan pemukulan terhadap korban hingga babak belur. Usai kejadian itu, korban ditolong oleh keluarganya, lalu dibawa ke Rumah Sakit (RS) Tanjungpura untuk mendapatkan pertolongan. Karena pihak RS Tanjungpura tidak sanggup mengatasi luka yang diderita M alias Keling ini, maka korban pemukulan massa tersebut dibawa ke RSUP Haji Adam Malik Medan. Namun, belum lagi korban sampai ke RSUP Adam Malik Medan, dalam perjalanan meninggal dunia. Firman juga menjelaskan, ada tujuh ekor ayam sebagai barang bukti (BB) yang diambil korban M alias Keling, pada waktu kejadian. Bahkan, katanya, pihaknya saat ini sedang melakukan penyelidikan lebih lanjut, atas kejadian tersebut yang menyebabkan pelaku meninggal dunia. Dari informasi yang diperoleh, kata Firman, selama ini korban memang dikenal sebagai pencuri ayam, dan sudah berulang kali melakukan aksinya di Kecamatan Padang Tualang. (ANT)

Dua Perampok Babak Belur Dihajar Massa Medan-andalas Kedapatan merampok seorang ibu rumah tangga di kawasan Jalan Panglima Denai Simpang Jalan Jermal VII, Medan, dua pelaku kejahatan jalanan dihajar massa hingga babak belur, Senin (14/5) sekira pukul 11.00 WIB. Selain membabak belurkan kedua tersangka, warga yang geram juga membakar sepeda motor pelaku. Guna dilakukan pemeriksaan, bersama barang bukti sepeda motor tersangka yang hangus dibakar, kedua tersangka diserahkan ke Polsek Medan Area. Kedua tersangka masing-masing, Rizky Haryono (18) warga Jalan Menteng VII Komplek PIK, Medan dan Julius Pardamean Matondang (19) warga Jalan Menteng, Medan. Sementara itu korbannya, Supriyani (40) warga Jalan Sakti Lubis Gang Pegawai, Medan menyusul membuat pengaduan. Menurut keterangan Haris Japa (57) yang merupakan suami korban, pagi itu, ia dengan mengendarai sepeda motor Suzuki Smash BK. 5425 ME membonceng istrinya Supriyani. "Saya dan Supriyani bermaksud untuk melihat orangtua Supriyani yang sedang sakit tinggal dikawasan Perumnas Mandala. Namun di dalam perjalanan, sepeda motornya dipepet dua pemuda dan seorang menjambret kalung emas yang melekat di leher istri. Kemudian saya langsung menabrak sepeda motor yang dikemudikan kedua tersangka hingga kami sama-sama terjatuh ke aspal jalan,� ujar Haris saat mendampingi istrinya membuat pengaduan ke Mapolsek Medan Area. Akibatnya, Haris menderita luka lecet dibagian tangan dan kakinya. Sedangkan istrinya menderita luka koyak dan lecet di sekujur tubuhnya. Massa yang melihat kejadian itu langsung menangkap kedua tersangka dan mengajarnya hingga babakbelur. Bahkan sangkin emosinya, massa membakar sepeda motor milik kedua tersangka.(HER)

4

KASUS CURANMOR – Kapolres Dairi Enggar Pareanom memaparkan pengungkapan kasus curanmor di kantornya, kemarin.

Perampokan Bersenjata Api Mengganas di Sumut Di Medan Pelaku Menggasak Mesin ATM, Di Labuhanbatu Menembak Mati Toke Getah Rantauprapat-andalas Aksi perampokan di wilayah hukum Polda Sumatera Utara tampak mulai mengganas. Setelah terjadi di Komplek Yayasan Perguruan Al-Azhar, Jalan Pintu Air IV, Medan, dimana pelakunya menggondol mesin ATM BRI, Sabtu (12/5), aksi yang sama kembali terjadi di Kabupaten Labuhanbatu, Senin (14/5) sekira pukul 15.00 WIB. Bedanya jika di Medan pelaku menggasak mesin ATM berisi uang dan menyekap petugas keamanan bank, di Dusun Mual Mas Desa Kampung Dalam, Kecamatan Bilah Hulu, Kabupaten Labuhanbatu pelaku menembak mati korbannya, Salomo Ritonga (46). Toke getah warga Aek Goti, Kecamatan Silangkitang, Labusel ini ditembak mati dari atas sepeda motor yang dikendarainya. Selain menghabisinya nyawa korban, pelaku juga dikabarkan menggondol Rp29 juta milik korban. Informasi dihimpun, sebelum kejadian korban bermaksut pulang

sekembalinya dari rumah rekan bisnisnya, TG (54) di Sigambal, Rantau Selatan, Labuhanbatu. Di tengah perjalanan, tepatnya di areal perkebunan karet di Dusun Mual Mas Desa Kampung Dalam, Kecamatan Bilah Hulu, Kabupaten Labuhanbatu, korban ditembak pelaku yang diduga telah mengikuti korban sejak keluar dari rumah rekan bisnisnya. Saat itu juga korban tewas di tempat karena peluru menembus bagian dada sebelah kirinya. Sementara dua orang perampok yang belum diketahui identitasnya itu langsung kabur dengan mengendarai sepeda motor.

Sementara Jenazah korban yang telah terkapar di badan jalan itu kali pertama ditemukan oleh warga yang melintas, yang kemudian melaporkan hal tersebut ke pos Polisi di Desa Lingga Tiga, Bilah Hulu, Labuhanbatu. Mendapati laporan itu, puluhan petugas Reskrim Polres Labuhanbatu langsung turun ke lokasi kejadian. Setelah melakukan olah tempat kejadian perkara (TKP), polisi mengevakuasi jenazah korban ke RSU Rantauprapat dengan menggunakan mobil ambulance. Kapolres Labuhanbatu melalui Kasat Reskrimnya AKP Wahyudi SIK kepada wartawan membenarkan peristiwa tersebut. Dikatakannya, pelaku perampokan itu diduga dilakukan oleh dua orang pelaku dengan mengendarai sepeda motor jenis RX King tanpa dilengkapi nomor plat polisi. “Cir-ciri pelaku memakai jaket abu abu Kehitaman dan menggunakan helm stndart warna hitam,�

jelas Wahyudi melalui pesan singkat, Senin (14/5). Ditambahkannya, selain menggasak uang tunai milik korban sebanyak Rp29 juta, pelaku juga membawa kabur handphone milik korban. Sedangkan jenazah korban telah dibawa pihak keluarga dari RSU Rantauprapat. Di Medan, seorang wanita, Eva Sari (30), warga Jalan Mestika Mandala, Kelurahan Tirtosari, Kecamatan Medan Tembung, juga dilaporkan menjadi korban perampokan yang diduga dilakukan dua pria bersenjata api dan senjata tajam di kawasan Batu Putih, Senin (14/5) sekira pukul 10.30 Wib. Kalung emas yang melekat di leher korban disikat pelaku, setelah kedua tersangka menodongkan senjata api (senpi) dan senjata tajam ke bagian tubuh korban. Peristiwa perampokan itu sendiri telah dilaporkan korban ke Mapolsek Medan Timur. Informasi diperoleh menyebutkan,

saat itu korban hendak pergi bekerja dengan anaknya menggunakan sepeda motor mio. Tiba-tiba sepeda motor jupiter yang dikendarai dua tersangka memakai helm memepet sepeda motor yang dikemudikan korban. Saat itu juga, kedua tersangka menodongkan senjata api dan pisau kearah korban dan merampas kalung emas milik korban. Eva yang tidak mau kehilangan kalungnya mencoba mengejar kedua pelaku yang melarikan diri kearah Jalan Serdang Gang Istirahat Kelurahan Sei Kera Hulu Kecamatan Medan Perjuangan. Setelah sampai di gang itu korban meneriaki kedua tersangka untuk meminta pertolongan kepada warga. Kemudian korban menghubungi petugas kepolisian. Petugas Polsek Medan Timur yang mendapatkan informasi langsung turun ke TKP. Kapolsekta Medan Timur Kompol Patar Silalahi kepada wartawan mengatakan, kedua tersangka masih dalam pengejaran. (DD/HER)

Pukuli Kepling, Anggota OKP Dihajar Massa Medan-andalas Seorang anggota organisasi kem a s y a r a k a t a n pemuda (OKP), Syafri Junadi (36), penduduk Jalan Brigjen Katamso/ Warni, Keluarahan Sukaraja, Kecamatan Medan Maimoon (foto) babak belur dihajar massa karena kerap membuat onar, Senin (14/5) siang. Setelah sempat dikejar massa, tersangka yang kabur dengan menyebrangi sungai berhasil ditangkap di Jalan Mangkubumi, Medan. Selanjutnya, tersangka yang pernah dilaporkan karena menganiaya kepling diserahkan warga ke Mapolsekta Medan Kota berikut barang bukti narkoba jenis ganja dan sabu yang ditemukan di rumahnya serta beberapa lembar seng yang dicurigai hasil curian. Kepling VIII Kelurahan

Sukaraja, Abdullah Sani di Mapolsekta Medan Kota mengatakan, aktivitas keseharian tersangka sangat meresahkan warga sekitar karena sering melakukan berbagai tindak kriminal seperti pencurian dan penganiayaan. Atas dasar keresahan tersebut, warga yang sudah geram baramai-ramai mendatangi kediaman tersangka yang baru sekitar enam bulan menetap di Jalan Warni. Apalagi, Sabtu (12/5) malam tersangka telah memukuli kepling karena tak terima disebut sebagai maling. "Kasus penganiayaan saya sudah dilaporkan ke sini (Polsekta Medan Kota), tapi dia (tersangka) belum ditangkap). Kami pun sudah geram karena ulahnya sering buat resah," sebut Abdullah Sani. Karena itu, warga mendatangi

tersangka yang disebut tukang kawin itu ke kediamannya untuk diserahkan ke polisi, namun berhasil kabur setelah menceburkan diri ke sungai. Dari rumah tersangka, warga menemukan berbagai barang bukti berupa sabu-sabu, bong, ganja dan seng diduga hasil curian. Namun, warga belum merasa puas karena tersangka lolos sehingga terus mengejarnya dan berhasil diamankan di Jalan Mangkubumi. Sebelum diserahkan ke polisi berikut barang bukti diduga hasil kejahatannya, warga sempat menggebuki anggota salah satu OKP tersebut. Kapolsek Medan Kota, Kompol Sandy Sinurat mengatakan, tersangka akan diproses sesuai hukum yang berlaku jika terbukti melakukan seperti yang dituduhkan warga.(HER)

Tersangka Syafri Junadi

KORUPSI PENGADAAN MASTERPLAN KOTA MEDAN 2016

Mantan Kepala Bappeda Dihukum 18 bulan Penjara Ir Hermes Joni, mantan Kepala Badan Perencana Pembangunan Daerah (Bappeda) Kota Medan, dihukum selama 18 bulan penjara di Pengadilan Tindak Pidana Korupsi (Tipikor) yang bersidang di Pengadilan Negeri (PN) Medan, Senin (14/5) kemarin.

H

ermes dinyatakan terbukti secara sah terlibat dan melakukan tindak pidana korupsi pengadaan Masterplan Kota Medan 2016 yang bersumber dar APBD Kota Medan tahun 2006, yang berakibat negara dirugikan hingga Rp1,52 miliar. Selain dihukum penjara, Hermes juga diwajibkan membayar denda sebesar Rp50 juta subsider satu bulan penjara. "Menyatakan terdakwa terbukti bersalah melakukan tindak pidana korupsi

hingga mengakibatkan kerugian negara. Namun, terdakwa tidak menikmati uang tersebut," ujar majelis hakim diketuai Jonny Sitohang ketika memimpin persidangan sembari menuturkan perbuatan terdakwa melanggar Pasal 3 jo Pasal 18 UU Pemberantasan Tindak Pidana Korupsi jo Pasal 55 ayat (1) ke-1 KUHPidana. Selaku Kuasa Pengguna Anggaran (KPA), kata Jonny, Hermes telah menyetujui pembayaran honor dan biaya operasional untuk 65 tenaga ahli dan asisten tenaga ahli yang diajukan PT Indah Karya selaku penyedia jasa konsultan, pada proyek penyusunan Masterplan Kota Medan 2016 tersebut. Namun kenyataannya, dari 65 tenaga ahli itu hanya sembilan orang yang bekerja. Tetapi yang dibayarkan untuk 65 orang. Karena perbuatan Harmes Joni tersebut, negara (Pemko Medan) mengalami kerugian sebesar Rp1,52 miliar.

Seharusnya terdakwa selaku KPA meneliti dan memeriksa permintaan pembayaran honor dan biaya operasional untuk para tenaga ahli dan asisten tenaga ahli yang diajukan PT Indah Karya, dan bila tidak sesuai seharusnya terdakwa menolak pencairan dana tersebut. Dipaparkan Jonny, pada Tahun anggaran 2006 Bappeda Kota Medan mendapat alokasi anggaran untuk pekerjaan penyusunan Masterplan Kota Medan 2016 sebesar Rp4,75 miliar, bersumber dari Perubahan APBD Medan 2006. Proyek penyusunan Masterplan Kota Medan 2016 tersebut, dibagi dalam tiga proyek masing-masing RUTRK, Vision Plan dan Peta Garis. Dua proyek yakni RUTRK dan Vision Plan selesai dikerjakan. Namun, Harmes Joni menyetujui kalau proyek Peta Garis yang telah disubkan kepada Tjong Giok Pin, tidak selesai dikerjakan tetapi uang proyek telah diambil.

Sebagaimana diketahui, hukuman yang diterima Hermes Joni jauh dibawah tuntutan jaksa, yang pada persidangan sebelumnya menuntut Hermes dengan hukuman penjara selama empat tahun dan denda Rp200 juta subsider enam bulan kurungan serta membayar uang pengganti sebesar Rp516 juta lebih subsider dua tahun penjara. Terkait putusan hakim tersebut, tim jaksa yang diwakili Sri Wahyuni menyatakan banding. Sementara penasihat hukum Hermes Joni, Joni Asman dan Sofwan Tambunan juga akan menyatakan banding. Seperti diketahui, selain Harmes Joni dalam perkara proyek tahun anggaran 2006 ini dua terdakwa lainnya Susi Angreni (PPK) dituntut dua tahun penjara dan Direktur PT Indah Karya, Fadjrif Hikmana Bustami dituntut satu tahun penjara. Sedangkan satu terdakwa lainnya Gatot Suhariyono selaku rekanan penyedia jasa konsultan belum divonis.(THA)


Selasa 15 Mei 2012

HUKUM & KRIMINAL

harian andalas | Hal.

10 Kg Ganja Dimusnahkan

andalas/hendra

Stabat-andalas Kepolisian Resor Kabupaten Langkat memusnahkan barang bukti 10 kilogram narkotika jenis ganja hasil tangkapan Polsek Pangkalan Brandan di Mapolres Langkat, Senin (14/5). Pemusnahan barang bukti ganja dengan cara dibakar di dalam tong itu dilakukan langsung Kapolres Langkat AKBP Leonardus Eric Bhismo SIK SH dan Wakapolres Kompol Safwan Khayat SH MHum serta Plt Kasat Narkoba Iptu Komando Tarigan. "Barang bukti ganja yang kami musnahkan ini merupakan hasil tangkap Polsek Pangkalan Brandan pada 15- April 2012. Tersangkanya Muhammad Isa (47), warga Cut Meutahi, Desa Meunasah Darul Aman, Kecamatan Geung Pase, Aceh (NAD). Dia ditangkap petugas kami saat menumpangi mobil mini bus L-300 BL 1538 KB," kata Bhismo. Bhismo menegaskan bahwa sampai saat ini penyelundupan dan peredaran gelap narkotika jenis ganja dari Aceh masih saja marak terjadi. Oleh karena itu, Bhismo meminta seluruh personil untuk tetap siaga. “Bagaimana pun kita harus tetap waspada, karena setiap saat penyelundupan barang haram narkoba terus saja terjadi,” ujarnya. (BD)

BAKAR GANJA – Kapolres Langkat AKBP Leonardus Eric Bhismo SIK SH saat memusnahkan barang bukti 10 kg ganja, didampingi Wakapolres dan Plt Kasat Narkoba Polres Langkat, Iptu Komando Tarigan, kemarin. andalas/budi zulkifli

Pembakar Mobil Mantan TS Cabup Aceh Utara Masih Diburu Aceh Utara-andalas Kepolisian Sektor Meurah Mulia bersama Sat Reskrim Polres Lhokseumawe hingga Senin (14/5) masih terus memburu pelaku pembakaran mobil milik, Jamaluddin alias Ayah Rimung, mantan ketua tim sukses (TS) calon bupati (cabup) Aceh Utara, Ilyas A Hamid. Demikian dikatakan Kapolsek Meurah Mulia, Ipda Sofyan Tala kepada andalas melalui telepon selulernya, Senin (14/5). Dijelaskan, mobil jenis Taff BL 1887 TM yang diparkir Jamaluddin di teras rumahnya Desa Paya Kambuk, Kecamatan Meurah Mulia, Aceh Utara, hangus dibakar OTK pada, Sabtu dini hari lalu. Setelah menerima laporan, lanjut Kapolsek pihak kepolisian langsung ke TKP guna mengumpulkan keterangan saksi terhadap pembakaran mobil tersebut. Guna proses penyelidikan, mobil tersebut diamankan di Polsek Meurah Mulia. “Kita sudah kumpulkan puing-puing mobil yang terbakar serta mencari bukti tambahan lainnya,'' ujar Ipda Sofyan. Sementara Jamaluddin yang ditemui di Lhoksukon, menjelaskan, tidak tahu apa kesalahan hingga mobilnya dibakar. Namun setelah beberapa minggu usai Pilkada pernah mendapat informasi dari warga menyebutkan, ada orang yang membencinya dan mengancam akan mengebom rumahnya. "Saya pasrah saja karena memang saya tidak pernah melakukan sesuatu kepada siapapun. Saya serahkan kasus ini sepenuhnya kepada pihak kepolisian," tegasnya. (UCR)

5

KASUS NARKOBA – Kapolsek Kota Juang Iptu Syamsul maparkan pengungkapan kasus narkoba, kemarin. Dalam kasus ini pihaknya menyita barang bukti narkotika jenis ganja seberat 670 kilogram.

Polres Bireuen Gagalkan Penyelundupan Ganja Satu Truk Bireuen-andalas Kepolisian Resor Bireuen berhasil mengagalkan upaya penyelundupan narkotika jenis ganja satu truk, Minggu (13/5) sekira pukul 17.30 WIB. Ganja-ganja yang dikemas dalam bal dan disusun rapi ke dalam goni plastik itu rencananya akan dibawa dan diedarkan ke pulau Jawa. Pelaku membawanya dengan menggunakan mobil colt diesel kuning B 6951 TU. Untuk mengelabuhi petugas, sindikat ini menutupi ganja itu dengan kunyit seberat 3 ton. Selain menyita barang bukti ganja yang diperkirakan beratnya mencapai 670 kilogram itu, aparat Kepolisian Resor Bireuen juga mengamankan sopirnya, SR (44), warga Bireuen dan MZ, warga Blang Pulo, Aceh Utara. "Mereka saat masih dilakukan pemeriksaan secara intensif. Sedangkan barang buktinya setelah kami timbang beratnya mencapai

670 kilogram," kata Kapolres Bireuen AKBP Yuri Karsono didampingi Kapolsek Kota Juang, Iptu Syamsul SH dan Kasat Narkoba Iptu Indra Asrianto di kantornya, Senin (14/5) kemarin. Yuri juga menyabutkan, mobil colt diesel sarat ganja yang ditutupi kunyit itu disita anggotanya saat melintas dari Banda Aceh menunju Medan. "Keberhasilan ini merupakan hasil informasi dari masyarakat," sebut Yuri. "Dari hasil penyidikan terhadap kedua tersangka, daun ganja kering itu rencananya akan dibawa dan diedarkan ke pulau Jawa,"

tambah Yuri. Sementara itu di Mapolres Bireuen tersangka mengaku hanya sebagai pembawa. Dia dijanjikan upah Rp65 juta apabila ganja-ganja itu sampai ke tujuan. Namun belum lagi sampai ke tujuan, polisi

keburu menangkap mereka. Terkait kasus narkoba ini, Kapolres Bireuen AKBP Yuri Karsono mengimbau kepada masyarakat untuk tidak takut melaporkan atau memberitahukan informasi kepada pihak kepolisian

apabila mengetahui upaya penyelundupan dan peredaran narkoba jenis apupun. “Kami akan menjamin kerahasiaan dan keamanan masyarakat yang bersedia memberikan informasi terkait kasus narkoba ini.(HENDRA)

Pengedar Togel Hongkong Divonis 7 Bulan Penjara Medan-andalas Dua warga Medan pengedar toto gelap hongkong, Boimin dan Tonny Lumbantobing divonis masing-masing tujuh bulan penjara di Pengadilan Negeri Medan, Senin (14/5). Vonis majelis hakim itu lebih ringan lima bulan penjara dari 12 bulan tuntutan Jaksa Penunutut Umum (JPU) dari Kejaksaan Negeri Medan. Majelis hakim PN Medan diketuai Shelawati

dalam amar putusannya menyebutkan, kedua terdakwa itu (Boimin dan Tonny) dipersalahkan melanggar Pasal 303 ayat 1 KUHPidana. Hal-hal yang memberatkan kepada terdakwa adalah perbuatannya tersebut bukan hanya dilarang oleh pemerintah, tetapi juga dalam ajaran agama dan dianggap meresahkan masyarakat. Sedangkan, halhal yang meringankan adalah terdakwa mengaku salah dan berjanji tidak akan mengulanginya lagi. (ANT)

Kapolres Dairi Temu Ramah dengan Pengusaha Hotel dan Apotek Kepala Polisi Resor Kabupaten Dairi, AKBP Enggar Pareanom SIK bersama sejumlah staf menggelar pertemuan dengan para pengusaha perhotelan dan pemilik apotek di salah satu restoran di Sidiangkat, Sidikalang, Dairi, Senin (14/5).

D

alam temuh ramah itu, Enggar mengajak para pengusaha perhotelan maupun para pemilik toba obat untuk sama-sama menjaga keamanan dan memberi rasa nyaman bagi masyarakat yang didasari keramahan dan niat melayani. MP Angkat, pemilik salah satu hotel mengatakan sangat berterimakasih dengan terobosan yang dilaksanakan Kapolres Dairi karena mau membuka komunikasi dengan mereka para pengusaha hotel, café dan apotik. Sebagai pengusaha hotel, MP menerangkan factor keamanan dan kenyamanan bagi pengusaha di dalam menjalankan usahanya sangat penting dan Dairi memang jauh dari daerah yang rawan konflik sehingga Usaha usaha yang dikelola masyarakat dapat berjalan dengan aman. Mengenai kemungkinan ada peredaran narkoba di hotel, pub juga café, MP menegaskan bahwa kasus seperti itu sangat

TEMU RAMAH – Kapolres Dairi AKBP Enggar Pareanom SIK saat menggelar temu ramah dengan komunitas pengusaha hotel dan toko obat, kemarin. andalas/sondang silalahi jarang terjadi, bilapun sampai itu ada, pastilah orang luar yang melakukannya. "Hotel, pub dan café di Dairi masih dapat menjadi tempat pelanggan beristirahat dan berwisata karena keamanan dan kenyamanan diupayakan menjadi motto setiap hotel pub dan café," ujar MP.

Sementara itu Kadis Pariwisata, Bonar Butar Butar menyebutkan bahwa dengan terobosan yang dilaksanakan Kapolres dengan komunitas pengusaha Dairi, maka diharapkan para pengusaha mau berkoordinasi dengan polres juga pemerintah di dalam mengembangkan wisata Dairi

dan keamanan masyarakat belanja di toko obat dan café café. Bonar juga mengimbau pengusaha hotel, Pub dan café agar selalu mengurus surat ijin beroperasi dan menjual minuman beralkohol. Karena bila tidak ada surat ijin berdagang miras maka pemerintah melalui dinas pariwisata dan satpol dan bekerjasama dengan polres akan segera melakukan tindakan tegas dan pembinaan yang seperti ini diharapkan dapat sekali dua bulan dilaksanakan mengingat masih banyaknya pengusaha yang tidak memahami pentingnya keamanan dan kenyamanan bagi pengguna jasa pengusaha hotel, pub dan cafe. Ditegaskan Bonar, bila hotel, pub dan café bebas dari miras terlebih Narkoba, maka pengunjung wisata akan makin bertambah setiap tahunnya ke Dairi. Sedangkan Kasat Narkoba Polres Dairi, AKP Diriono Sihotang menerangkan kalau peredaran juga pemakai Narkoba di Dairi sangatlah kecil tetapi walaupun begitu Diriono tetap berharap kerjasama dari para pemilik hotel, pub dan cafe agar ketika melihat ada upaya peredaran narkoba di tempat usaha para pengusaha hotel, pub dan café segera melaporkan ke polisi sehingga masyarakat bisa diselamatkan dari bahaya narkoba. Untuk pemilik toko obat juga Diriono berpesan agar berhati hati meracik obat yang berkadar bahan narkoba. (SS)


RAGAM

Selasa 15 Mei 2012

harian andalas | Hal.

6

Sawah Petani Terancam Kering Pemkab Pakpak Bharat Diminta Tingkatkan Komunikasi Pakpak Bharat-andalas Petani di bawah Bukit Delleng Raja mengeluhkan penurunan aliran debit air yang dikuatirkan akan membuat sawah-sawah petani. Selain itu, mereka juga membutuhkan keberlangsungan penghijauan demi menjaga kelestarian di Bukit Delleng Raja tersebut. "Sejak beberapa tahun terakhir debit air dari Delleng Raja semakin mengecil bahkan pada saat kemarau dua minggu saja air dari Gunung Delleng Raja sudah terhenti"E Boangmanalu, salah seorang petani Napatolong di sekitar Bukit Delleng Raja kepada andalas, Senin (14/5). Para petani berharap Pemkab Pak-

andalas /lamhot situmorang

DIRAWAT: Eka Kortima Br Hombing ketika menjalani perawatan di ruang IGD RSUD Kabanjahe setelah mengalami kecelakaan tabrak lari.

Pasien Keluhkan Biaya Perawatan di IGD RSUD Kabanjahe Tanah Karo-andalas Pasien Instalasi Gawat Darurat (IGD) Rumah Sakit Umum Daerah (RSUD) Kabanjahe, M boru Situmorang mengeluhkan 'melangitnya' biaya perawatan anaknya, Eka Kortima (16). Dirinya harus membayar biaya penanganan awal (pertolongan pertama) berkisar Rp 440 ribu Sabtu (12/5). kemarin. Situmorang kepada wartawan mengatakan Eka Kortima masuk IGD setelah mengalami kecelakaan tabrak lari di Kecamatan Simpang Empat persisnya di jalan menuju Berastagi, Sabtu (5/5). Saat itu anaknya dibonceng Hikma G warga Simpang Enam . Setelah mengalami kecelakaan, Eka Kortima dibawa oleh warga setempat ke RSU Kaban-

jahe. selama penanganan perawatan sekitar 20 menit, dirinya menyaksikan tindakan-tindakan yang di lakukan sang perawat. Luka dikepala Eka Kortima hanya mengalami tujuh jahitan dan goresan luka ringan dikening yang dioleskan betadin, serta pemasangan 1 (satu) buah infus. Kepala ruangan IGD RSUD Kabanjahe, Adil S yang dikonfirmasi andalas, di ruangannya, Sabtu (12/5) mengatakan biaya medis itu bisa saja tinggi "Biaya itu bisa saja atau mungkin segitu, tergantung dokter yang menanganinya," ujar Adil yang baru menjabat sebagai kepala ruangan. Sementara sesuai Peraturan Daerah (Perda) Kabupaten Karo No 4 Tahun 2012 Tentang Retribusi Jasa Umum.

Pada Perda tersebut tertera untuk tindakan luka pada kategori 1-10 jahitan jasa RS dikenakan Rp3000, jasa Dokter Spesialis Rp36.000, Dokter Umum Rp27.000, Perawat Rp 18.000 dan biaya ADM Rp6000. Hal ini diluar dari obat-obatan yang di fungsikan terhadap pasien. Direktur RSUD Kabanjahe dr Suara Ginting melalui Humas Syafii Siregar SH , Senin (14/5) di RSU Kabanjahe mengatakan pihaknya akan menindak lanjuti permasalahan "Kita akan menindaklanjuti komplain yang dilakukan pihak keluarga. Perawat dan dokter akan kita tindak yang sengaja melakukan penyimpangan. Kita tetap komit akan memberikan pelayanan yang maksimal terhadap pasien," ujarnya. (LAMS)

SMA Negeri 1 Juara Pertama Lomba Tata Upacara

mulai dari pukul 08.00 Wib sampai dengan pukul 13.00 Wib. Perlombaan Tata Upacara ini di gelar dalam rangka menyambut hari ulang tahun (HUT) kota Binjai yang ke 140 yang jatuh pada tanggal 16 Mei mendatang. Perlombaan tata upacara tingkat pelajar SMA tersebut di ikuti 9 sekolah negeri dan swasta yang berasal dari Binjai, diantaranya SMK Setia Budi, SMA Negeri 5, SMA Negeri 3, SMK Tunas Pelita, SMK Negeri 1, SMK Maju, SMA Negeri 2, SMA Negeri 1 dan SMK Negeri 2. Para peserta dinilai oleh

dewan juri yang berasal dari dari Kodim, Pramuka dan PPI Pusna Paskibraka Indonesia. Dari hasil penilaian dan kesepakatan para juri, SMA Negeri 1 Binjai terpilih menjadi juara pertama di susul SMK Negeri 2 menjadi juara kedua, SMA Negeri 2 juara ketiga. Para pemenang untuk juara pertama mendapatkan hadiah sebesar Rp1,25 juta, juara kedua Rp1 juta, juara ketiga Rp750 ribu. Pembagian hadiah akan dilaksanakan pada acara puncak HUT Kota Binjai yang ke 140 yang jatuh pada tanggal 16 Mei mendatang. (MKI)

Binjai-andalas SMA Negeri 1 Binjai berhasil menjadi juara pertama lomba Tata Upacara Tingkat Pelajar SMA se-kota Binjai yang dilaksanakan di Lapangan Merdeka Kota Binjai Minggu (13/5) di

pak Bharat melalui instansi terkait dapat melakukan upaya penghijauan khususnya di daerah aliran sungai yang terdapat di lereng-lereng bukit tersebut. Tingkatkan Komunikasi dengan Petani Di lokasi terpisah, Pemerintah Kabupaten Pakpak Bharat diminta untuk meningkatkan komunikasi dengan petani tradisional dalam tingkat meningkatkan pertumbuhan komoditas pertanian lokal. Hal ini karena belum adanya produk unggulan petani yang mampu dikenal secara luas oleh publik. ''Sistim pertanian masyarakat Pakpak Bharat masih didominasi dengan sistim pertanian tradisionil baik dari sisi tata cara maupun penggunaan peralatan/fasilitas pertanian. Kuncinya petani tradisional mampu mengikuti dan memahami apa yang hendak dicapai Pemkab, karena pengaruh kebijakan dan gerakan pertanian yang

digalakkan pemerintah sangat mempengaruhi para petani,''kata Ketua Dewan Pengurus Komunitas Ekonomi Rakyat, Lestari Budaya dan Advokasi Kebijakan Publik (Komisi Publik), Luni Capah kepada wartawan. Luni Capah menjelaskan penguatan komunikasi dan sinergitas dengan para petani tradisionil akan menjadikan produk dan brand pertanian dapat dikenal publik. Ia menyakini Bupati Pakpak Bharat, Remigo secara personal telah menggerakkan semua lini khususnya di sektor pertanian. "Namun disektor itu pula belum melihat pertumbuhan signifikan. Nah disini perlu penguatan itu termasuk di level pimpinan sektornya yang memiliki kecenderungan kurang mampu. Jangan hanya program dan niatan pimpinannya saja yang kuat, tapi harus sama kuatnya juga di setiap pimpinan sektor yang berorientasi kepada target visi dan misi bupati,''tegasnya. (WES)

Gagal Dibangun, Lahan Rusunawa Dijadikan Aset Sibolga-andalas Pemerintah Kota Sibolga menjadikan lahan Rumah Susun Sederhana Sewa (Rusunawa) di Kelurahan Aek Parombunan, persisnya di Jalan Sudirman sebagai aset daerah ini. Sebab, lahan yang tersebut gagal dimanfaatkan untuk peruntukan Rusuna sehingga Kementerian Pekerjaan Umum (PU) telah menarik kembali bantuan yang telah dianggarkan. " Kita belum tahu apa program pembangunan yang akan dilaksanakan oleh Pemko Sibolga diatas lahan yang direncanakan untuk Rusunawa tersebut setelah pihak Kementerian PU melalui Dirjen Cipta Karya pusat membatalkan pembangunannya,''kata Kadis PU Kota Sibolga Ir.Thamrin Hutagalung menjawab andalas usai mengikuti Rapat Istimewa LKPj Walikota Sibolga di Gedung DPRD, Senin ( 14/5 ). Thamrin mengaku belum dapat

memastikan perencanaan pembangunannya. "Saat ini Pemerintah Kota Sibolga mencari lahan yang ideal untuk pembangunan Rusunawa, karena lahan yang sempat direncanakan tidak memungkinkan karena kultur tanahnya tidak pas untuk pembangunan Rusunawa berlantai lima,'' ujar Thamrin. Pantauan wartawan andalas, penyediaan lahan untuk Rusunawa, Pemko Sibolga telah mengucurkan sejumlah besar dana melalui Anggaran Pendapatan dan Belanja Daerah (APBD). Dana tersebut dialokasikan untuk pematangan lahan, pembebasan lahan dan penyewaan alat berat. Dalam pematangan lahan, Pemko mengalami kendala, ternyata diatas lahan tersebut terdapat batu cadas yang sulit untuk dipecahkan. Sehingga kegiatan pelaksanaan pematangan lahan memakan waktu yang tidak sinkron dengan jadwal yang diharapkan atau yang telah diagendakan Kementerian PU. Sehingga Kemen-

terian PU menarik bantuan pembangunan Rusunawa tahun 2012 ini untuk kota Sibolga. Ketua DPC LSM Kupas Tumpas Sibolga-Tapteng Parulian Sihotang mengaku prihatin atas lepasnya proyek pembangunan Rusunawa TA 2012 untuk kota Sibolga dari Kementerian PU pusat tersebut. Parulian berharap, Pemko Sibolga dapat menindaklanjutinya kembali dan tidak mengalihkan lahan yang ada untuk pembangunan proyek lainnya seperti Puskesmas. Namun lahan tersebut tetap dimanfaatkan untuk pembangunan Rusunawa dan memaksimalkan kendala - kendala yang terjadi. "Bila luas lahan ternyata belum mencukupi untuk pembangunan Rusunawa tersebut, Pemko Sibolga kiranya dapat mengupayakan perluasannya. Bila karena persoalan adanya batu cadas disana, kiranya dapat diminimalisir demi penghematan anggaran," tandas Simon Situmorang. (MP/RES)

Sampaikan pesan dan saran anda ke Pemko Medan melalui :

SMS Center Pemko Medan 08196001234

Jambret Makin Marak di Kelurahan Sukaraja Dari nomor : +628163111xxx Boleh Dibilang Hampir Setiap Bulan Terjadi Perampasan Karung,Tas dan Terakhir Pada Hari Sabtu Pagi Jam.10.30 Di Jln.Warna Terjadi Penjampretan Kalung Emas PADAHAL SETIAP PAGI JALAN TERSEBUT RAMAI (PAJAK PAGI) Banyak Penjual & Pembeli Dan Jalan Sempit Tapi Namanya orang JAHAT Tidak Peduli Kondisi. DAN Juga Remaja Yg Mehirup Lem Disini Basisnya & Sangat Meresahkan Warga Jln.Warna/Warni Kel.Sukaraja Kec.Medan Maimun Diminta Aparat Berkonsentrasi Didaerah Ini. Than andalas/dok

Akte Kelahiran Anak Minta Diperbaiki

DIBENAHI- Sejumlah traffic light di Medan diminta untuk segera dibenahi karena mengalami kerusakan. Jenis kerusakannya pun beragam mulai dari sering mati, ada juga yang angkanya tidak kelihatan dengan jelas oleh pengguna jalan

Dari nomor : +6282368274xxx YTH PEMKO MEDAN, mohon bantuanya utk meluruskan kalimat yg tdk etis atau yg bertentangan dgn norma kemanusiaan yg tertera pd akte lahir anak pertamaku yg dibuat DISDUKCAPIL Medan pd tgl 9 Mei dgn mengatakan bahwa istriku melahirkan anak pertama tp (TDK KAWIN). Sy da komplin kpd mrk atas kalimat =TIDAK KAWIN= krn bagiku itu adlh suatu penghinaan & pelecehan, namun mrk mengatakan bahwa itu aturan hukum. "tp itu tdk bs diterima krn tak beretika & tak bermoral. lagian mustahil org bs melahirkan tp tdk kawin, ini ga logika. apalagi aku & istriku sudah menikah. sy sangat mengharapkan bantuanya. terima kasih.

tercatat secara hukum di kantor Dinas Kependudukan dan Catatan Sipil, dimana tempat kejadian (peristiwa) perkawinan, maka secara hukum pula di dalam akta kelahiran anak tertera hanya nama isteri, demikian penjelasan nya. (Dinas Kependudukan dan Catatan Sipil)

Jawab : terima kasih atas tanggapan nya ! memang benar, secara agama perkawinan Bapak dan isteri telah sah, akan tetapi perkawinan Bapak dan Isteri belum

Lurah Malu Pakai Kendaraan Pelat Merah Dari nomor : +6283197581xxx Bpk WALIKOTA MEDAN, ditarik saja kreta Dinas Roda2 LURAH HARJOSARI I AMPLAS BK 6285 K ROJOB HSB krn malu pakai Plat Merah merubah jadi Plat HITAM seakan Milik Pribadi, padahal Milik Negara. Sejak diberikan jarang pakai Plat Merah oleh LURAH HS I yg tlh jadi LURAH slama 7 thn di HS I. Dari warga Mdn Amplas.

Tolong Traffic Light Dibenahi

Dari nomor : +628116000xxx Kadisiub yth, tolglah pak dibenahi lampu merah di simpang pemda tj sari, arah sp selayang mnj kota tdk menyala jd sering tjd slh paham.Tk. Dari nomor : +6288261625xxx Kepada, yth. bapak dinas kominfo. pak tolong di pasang lampu merah dijln. mongonsidi simpang jln.Polonia karna banyak terjadi pelangaran.

Kepling Pateng-tengan di Pajak Sikambing Dari nomor : +6287766112xxx Slamat Pagi pak wali ada oknum kepling marga Ginting, pateng-tengan di pjk sikambing, Mslh spele karna payung, Jualan tahu sy di hancurkn Dpn toko ivory, anehnya lurah yg suruh kata kepling tsb, dia ngk takut sma siapa pun. Mhon pak wali bertindak, nanti warga main hakim sendiri di salahkan.


IKLAN

Selasa 15 Mei 2012

FAMILY RENTAL MOBIL (PT) APV Kj. Kapsul pkt hmt 10 jam, Altis, L-300, Innova, L. Cruiser, N-Eyes, Bus, Hrn, Mgn, Bln, Utk dlm dan di luar kota. Hotline: 7734 2359 / 0819 3328 4540

harian andalas | Hal.

7


Selasa

OLAHRAGA

15 Mei 2012

MADRID MASTERS

Roger Federer Renggut Trofi MAESTRO tenis asal Swiss Roger Federer berhasil menjuarai Madrid Masters usai mengalahkan petenis Rep. Ceska Tomas Berdych. Kemenangan ini membuat Federer naik ke rangking 2 dunia. Bertanding di lapangan tanah liat berwarna biru di La Caja Magica, Madrid, pada Senin (14/5) dinihari WIB, Federer menang rubber set 3-6, 7-5, 7-5 dalam waktu 2 jam 28 menit. Ini merupakan kemenangan ke-11 Federer dari 15 pertemuannya dengan Berdych. Selain itu, gelar Madrid Masters tahun ini merupakan gelar Madrid Masters ketiga setelah 2006 dan 2009. Federer pun berhasil menyamai rekor peraih gelar Masters terbanyak yaitu 20 titel Masters milik Rafael Nadal. Petenis berusia 30 tahun asal Basel, Swiss, ini memang tengah dalam performa hebat sepanjang delapan bulan terakhir. Sejak kalah dari Novak Djokovic di semifinal US Open, Federer mencatat rekor menang-kalah 45-3. Sejak pergantian tahun, Federer telah merebut empat gelar Masters, yakni Rotterdam, Dubai, dan Indian Wells.(NET)

JOEY BARTON

Sanksi Berat PERTANDINGAN “hidup-mati” antara Manchester City dan Queens Park Rangers (QPR) yang berlangsung di Etihad Stadium, Minggu (13/5) kemarin, mulai berubah menjadi panas setelah tim tamu menyamakan kedudukan menjadi 1-1 di menit-menit awal babak kedua lewat gol Djibril Cisse. Atmosfir pertandingan tambah memanas setelah beberapa menit kemudian, kapten QPR Joey Barton diusir dari lapangan karena ulahnya yang menyikut muka Carlos Tevez. Setelah berkonsultasi dengan asistennya, wasit Mike Dean mengeluarkan kartu merah langsung kepada Barton yang notabene mantan gelandang City. Geram dengan keputusan wasit, Barton menumpahkan kekesalannya dengan menendang rekan Tevez, Sergio Aguero. Aksi yang memicu kemarahan para pemain City. Barton pun nyaris terlibat pertikaian dengan kapten City Vincent Kompany, dan si anak bengal Mario Balotelli di pinggir lapangan tatkala Barton hendak memasuki tunnel. Menyusul ulahnya tersebut, Barton terancam menerima sanksi yang sangat berat. Kartu merah yang diterimanya kemarin merupakan kartu merah kedua yang diterimanya di sepanjang musim ini. Walhasil, Barton dipastikan diganjar skorsing empat pertandingan, dengan rincian tiga partai untuk kartu merah langsung dan satu partai untuk hukuman kartu merahnya yang kedua kali.(NET)

harian andalas | Hal.

8

Semua Pemain City Menangis Sambut Gol Aguero Manchester-andalas Bek sekaligus kapten Manchester City Vincent Kompany mengaku hampir lupa atas apa yang terjadi setelah Sergio Aguero mencetak gol yang membawa The Citizens juara Premier League. Menurutnya, kejadian tersebut berlangsung sangat cepat. Secara dramatis, City merengkuh trofi Premier League musim ini dengan mengalahkan Queens Park Rangers di laga pamungkas. Sempat tertinggal 12, mereka membalikkan keadaan menjadi 3-2 pada injury time, melalui gol Edin Dzeko dan Aguero. “Semuanya buram saat itu. Saya melompat ke atas Aguero setelah ia mencetak gol. Dia menangis di permukaan lapangan,” ujar Kompany, seperti dilansir Tribalfootball, Senin (14/5). “Semua pemain mengeluarkan air matanya saat itu. Anda tidak akan sering melihat seseorang dengan kepribadian yang kuat menunjukkan sisi emosionalnya,” sambungnya. Kompany juga mengatakan, sebelumnya ia memang sangat berharap bisa memenangi trofi di hadapan pendukung City di Etihad Stadium. Maka, ia pun sempat khawatir saat timnya tertinggal satu gol hingga menit 91. “Kekecewaan saat tertinggal satu gol sungguh luar biasa. Bagi kami, melakukannya (membalikkan keadaan) merupakan salah satu momen terbaik dalam hidup saya selain pernikahan dan kelahiran anak saya,” pungkas pemain asal Belgia itu. Hampir Putus Asa Penyerang Manchester City Segio Aguero mampu memenuhi janjinya untuk bertarung habishabisan saat berlaga di final Premier League. Gol yang ia ciptakan di detik-detik terakhir pertandingan memastikan City meraih trofi Premier League musim ini. City dipastikan melenggang ke podium juara saat mengalahkan Queens Park Rangers (QPR) dengan skor 3-2 di Etihad Stadium, tadi malam. Ini merupakan gelar Premier League pertama City setelah menanti selama 44 tahun. “Saya sangat bahagia. Kami sangat percaya pada kemampuan kami. Meskipun kami sempat berpikir trofi Premier League tak akan mampu diraih, namun Tuhan masih memihak kepada kami untuk mendapatkan gelar tersebut di musim ini,” ujar Aguero, seperti dilansir Emirates24/7, Senin (14/5). “Kami mencetak dua gol di lima menit terakhir. Ini tentunya sangat luar biasa. Meskipun pertandingan ini menjadi sangat rumit dan sulit bagi kami, namun kami mampu meraih trofi ini dengan lima menit tambahan waktu,” lanjutnya. Aguero diboyong ke Manchester City pada bulan Juli 2011. Kedatangan pemain asal Argentina ini memang disambut baik oleh para penggemar City. Kini, Aguero menjadi kebanggaan dan kesayangan bagi fans City. “Mereka memperlakukan saya dengan baik sejak pertama datang ke sini. Semoga gelar ini akan menciptakan banyak gelar berikutnya,” tandas pemain berusia 23 tahun ini.(NET)

VAN NISTELROOY

Gantung Sepatu MANTAN penyerang tim nasional Belanda yang bernama asli Rutgerus Johannes Martinus "Ruud" van Nistelrooy mengumumkan tidak akan memperpanjang kontraknya bersama Malaga. Selain itu, keputusan yang lebih mengejutkan yang diumumkan oleh pemain berusia 35 tahun ini adalah bahwa ia akan meninggalkan dunia sepakbola profesional alias pensiun. Nistelrooy memulai karirnya sebagai pesepakbola profesional ketika ia berusia 17 tahun, kala ia bergabung dalam klub Den Bosch pada tahun 1993, dan hijrah ke Heerenveen empat tahun kemudian. Setahun merumput di Abe Lenstra Stadion, markas Heerenveen, pemain kelahiran 1 Juli 1976 ini direkrut oleh salah satu klub raksasa Belanda, PSV Eindhoven, dan masuk ke dalam jajaran tim nasional Belanda. Kemampuan Nistelrooy akhirnya membuat Sir Alex Feguson kepincut, dan memboyongnya ke Old Trafford, markas dari Manchester United. Lima tahun membela The Red Devil, sebutan untuk MU, Nistelrooy yang tampil di 219 laga berhasil membukukan 150 gol, akhirnya hijrah ke Spanyol untuk membela Real Madrid dan memenangkan dua piala La Liga. NET)

8 Pemain City Dijual MANCHESTER UNITED

Buru Trio Dortmund Semua pemain mengeluarkan air matanya saat itu. Anda tidak akan sering melihat seseorang dengan kepribadian yang kuat menunjukkan sisi emosionalnya.” VINCENT KOMPANY KAPTEN MANCHESTER CITY

Mereka memperlakukan saya dengan baik sejak pertama datang ke sini. Semoga gelar ini akan menciptakan gelar berikutnya.” SERGIO AGUERO STRIKER MANCHESTER CITY

MESKI meraih juara Premier League 2011-2012 dengan skuad yang ada saat ini ternyata tak membuat Manchester City menahan sebagian pemainnya. Pasalnya, klub sangat butuh dana segar untuk meningkatkan skuad pelatih Roberto Mancini. The Citizens diperkirakan akan menjual sebagian pasukannya pada bursa transfer musim panas nanti yang ditotal-total semuanya mencapai 200 juta pounds. Besarnya dana yang terkumpul nanti akan dipersiapakan untuk membeli amunisi baru skuad The Citizens. Dalam daftar pemain yang diperkirakan akan masuk bursa transfer City terdapat nama, Carlos Tevez dan Mario Balotelli. Keduanya memang sangat gencar dikabarkan akan dijual oleh manajemen klub, terkait

PEMAIN YANG AKAN DIJUAL (JUTA POUNDS) Carloz Tevez

47

Edin Dzeko

27

Mario Balotelli

24

Alexander Kolarov

19

Kolo Toure

16

Adam Johnson

7

Stefan Savic

6

David Pizarro

free

perilakunya yang merugikan klub. Namun, ironisnya kedua pemain tersebut yang kerap menjadi penentu kemenangan City dalam beberapa laga terakhirnya dan membantu klub dalam meraih gelar juara liga sejak terakhir kalinya pada tahun 1969.

KOMPETISI Liga Premier Inggris musim 2011-2012 telah usai. Meskipun telah unggul jauh delapan poin dari saingan beratnya Manchester City, Manchester United akhirnyaharusmengakuideterminasi rival sekotanya itu. Walhasil, walaupun samasama mengantongi jumlah poin yang sama, 89 poin, Setan Merah terpaksa harus rela gelarnya terbang ke Etihad Stadium. Prestasi kali pertama bagi City sejak 1968. Karenanya, menyikapi kekalahan tersebut, bos Setan Merah Sir Alex Ferguson bergegas mempersiapkan diri terjun di bursa transfer musim panas ini guna mencari tambahan amunisi baru guna memperkuat dan menambah ketajaman skuad. Yang paling panas, dengan dibekali bujet sebesar 50 juta pound atau sekitar Rp 725 miliar, Ferguson ditengarai telah mendekati tiga pemain kunci Borussia Dortmund yang tampil gemilang di sepanjang musim ini. Uniknya, ketiga pemain yang dimaksud sama-sama masih berusia 23 tahun. Mereka adalah gelandang serang asal Jepang Shinji Kagawa, striker Timnas Polandia Robert Lewandowski, dan palang pintu Timnas Jerman Mats Hummels. Ketiganya merupakan trio andalan Jurgen Klopp yang berhasil mengantarkan Dortmund meraih double winners di musim ini. Ketertarikan Ferguson terhadap trio tersebut diejawantahkan dengan kehadirannya, bersama asistennya Mike Phelan, di Olympiastadium, Berlin, Sabtu (12/5) malam lalu, guna menyaksikan aksi Kagawa dkk saat Dortmund membantai Bayern Muenchen 5-2 di babak final DFB-Pokal.(NET)

Play Off NBA

Clippers Lolos, Heat Menangi Game Pertama Memphis-andalas Los Angeles Clippers memastikan diri melaju ke babak semifinal Wilayah Barat usai menyingkirkan Memphis Grizzlies dalam pertandingan game ketujuh play-off NBA. Meski bertindak sebagai tim tamu, Clippers mampu menang 8272 atas Grizzlies. Kedua tim harus menjalani game ketujuh alias game terakhir, karena masing-masing mengantongi tiga kemenangan, dan terpaksa harus diakhiri lewat game pamungkas. Point Guard sekaligus bintang Clippers, Chris Paul tampil mengesankan dengan mencetak 19 poin dan

sembilan rebound. Disusul Nick Young yang menambah 13 poin untuk Clippers dari bangku cadangan.

Sementara itu di kubu Grizzlies, meski duo bintang mereka Marc Gasol dan Rudy Gay bermain tak

kalah gemilang, dengan masingmasing mencetak 19 poin, namun torehan itu tak cukup membuat Grizzlies lolos ke babak berikutnya. Clippers sudah ditunggu oleh San Antonio Spurs di babak semifinal Wilayah Barat, yang akan mulai dimainkan pada Selasa (15/5) malam waktu setempat. Spurs sendiri sukses menyingkirkan Utah Jazz di babak sebelumnya. Di pertandingan play-off lainnya, Miami Heat memenangi laga game pertama semifinal Wilayah Timur usai menaklukkan Indiana Pacers 95-86, Minggu (13/5) malam waktu setempat. Duo superstar Heat, LeBron

James dan Dwyane Wade tampil menggila dan menjadi sosok penentu kemenangan timnya atas Pacers. James menyumbang 32 poin dan 15 rebound, sedangkan Wade menjaringkan 29 poin untuk Heat. Pemain Heat lainnya, Chris Bosh turut mencetak 13 poin. Bertindak sebagai tuan rumah, Heat sempat tertinggal di kuarter pertama dan kuarter kedua. Namun, Heat mampu bangkit di kuarter ketiga dan mendominasi penuh kuarter keempat. Game kedua nanti, laga masih akan dimainkan di markas Miami, American Airlines Arena pada Selasa (15/5) malam waktu setempat.(NET)


Selasa

OLAHRAGA

15 Mei 2012

harian andalas | Hal.

9

Kejurda IMI Sumut Road Race 2012 Seri I

Kelas Terbanyak Diperlombakan Monitoring Kemenpora Tinjau Stadion Teladan Medan-andalas Stadion Teladan Medan yang sudah lama tidak tersentuh renovasi, akhirnya akan diperbaiki pada awal Juni 2012 mendatang. Kementerian Pemuda dan Olahraga Republik Indonesia (Kemenpora RI) datang untuk meninjau Stadion Teladan Medan, Senin (14/5) siang. Drs Bandingan Daulay, Monitoring Kemenpora RI melihat kondisi Stadion Teladan didampingi Kebid Sarana dan Prasarana Dispora Kota Medan, Drs Suryadi serta Ketua Umum

KONI Kota Medan Drs H Zulhifzi Lubis, atau akrab dipanggil ‘Opunk’. Di dalam stadion, Badingan Daulay tampak berdiskusi dengan Suryadi dan Opunk. Diskusi mereka membahas tentang aspak yang akan diperbaiki menggunakan anggaran bantuan dari Menpora. Usai berdiskusi, Bandingan Daulay mengatakan, aspek yang akan diperbaiki dengan menggunakan anggaran dari Menpora adalah, perbaikan lapangan tengah, drainase lapangan, ruang

ganti pemain, pintu masuk pemain dan tempat duduk teribun VIP. Sedangkan, pembuatan tribun tertutup dan penambahan tempat duduk di sebelah Timur

PSSI Minta Kualifikasi Piala Asia U-22 Diundur Jakarta-andalas Mengusung alasan bentrok dengan kesemarakan Euro 2012 dengan disertai alasan persiapan venue, PSSI mecoba melobi AFC sebagai induk sepakbola Asia, untuk mengundurkan gelaran kualifikasi Piala Asia U22 Grup E yang akan bertempat di Pekanbaru, Riau. Indonesia yang tergabung di grup E bersama dua kekuatan Asia – Jepang dan Australia, sejatinya dilaksanakan bulan depan. Tapi dengan pertimbangan adanya Piala Eropa dan perpanjangan persiapan dua venue. PSSI meminta kualifikasi diundur setelah Euro, yakni tanggal 3 hingga 13 Juli men-

datang. Pasalnya jika tetap dijalankan sesuai rencana, maka dikhawatirkan perhatian penonton dan media akan terpecah dan animo masyarakat akan menurun terhadap kualifikasi yang mengikutsertakan Garuda Muda tersebut. “Ya lantaran berbenturan Piala Eropa, kita minta jadwal di pool kita diundur. Memang alasan lain yaitu kita butuh sedikit waktu lagi untuk pembenahan stadion. Persiapan kita sudah 98 persen. Tapi alasan utama yang kita ajukan karena berbenturan dengan Piala Eropa itu,” ujar ketua umum PSSI, Djohar Arifin di kantornya, Senin (14/5). Soal persiapan di Pekanbaru

sendiri, Djohar juga menuturkan dua venue hanya tinggal penyelesaian di infrastrukturnya, yakni area parkir dan juga akses jalan masuk ke stadion. Rencananya, PSSI melalui sekjen Tri Goestoro, akan menemani delegasi AFC untuk melakukan cek dan ricek soal kesiapan dua venue di Riau itu. “Besok AFC akan menginspeksi dengan ditemani perwakilan dari kita. Setelah itu, baru tim-tim di Grup E yang melakukan pengecekan. Kita hanya tinggal membenahi kawasan parkir dan area jalan masuknya saja,” lanjut eks-staf khusus Kementerian Pemuda dan Olahraga tersebut.(NET)

IMBANG–Pesepakbola Persema Malang, Ngon Mamoun (kanan) berusaha melewati pesepakbola Semen Padang, Vendry Mofu (kiri) dalam pertandingan Indonesia Premier League (IPL) di Stadion Gajayana, Malang, Jawa Timur, Senin (14/5). Pada akhir babak pertama, Persema ditahan Semen Padang dengan skor 1-1.

DKI Patok Juara Umum PON Jakarta-andalas Tim boling DKI Jakarta mematok target juara umum pada Pekan Olahraga Nasional (PON) XVIII/2012 di Riau, September mendatang. "Dari sepuluh medali yang diperebutkan, kami harus meraih minimal enam untuk bisa menjadi juara umum cabang boling PON XVIII," kata Ketua Umum Persatuan Boling Indonesia (PBI) DKI Jakarta, Hasrial Maramis, Senin (14/5). Hasrial menambahkan, keenam medali emas PON nanti diharapkan bisa diraih dari nomor tunggal putra dengan mengandalkan peboling Ryan Lalisang), ganda putri (Sharon Limansantoso dan Putty

Armein), ganda putra (Ryan Lalisang dan Hengki Susanto), trio putri, dan all event putra (Ryan Lalisang). "Ryan, Hengki, Putty dan Sharon merupakan pemain utama kami. Jadi mereka sudah pasti masuk tim inti. Sementara saat ini tim boling DKI masih berisi enam putra dan putri. Kami akan menyeleksi lagi pada 1 Juni nanti," kata Hasrial. Tim inti boling DKI yang akan berlaga di PON Riau nanti adalah tiga putra dan tiga putri. Hasrial mengatakan bahwa pihaknya kini masih melihat perkembangan latihan dan prestasi peboling untuk mengisi posisi nomor tiganya. "Pada 1 Juni nanti, kami akan

mengadakan rapat antara pengurus dan pelatih. Nanti pelatih akan memaparkan perkembangan dan tim inti dipilih berdasarkan rekomendasi pelatih," kata Hasrial. Ia mengemukakan, setelah tim inti terbentuk PBI DKI Jakarta akan dibawa ke Puncak, Bogor, Jawa Barat untuk menjalani pembentukan karakter. "Kami juga berencana melakukan uji coba ke luar negeri terakhir dan menjajal venues boling di Pekanbaru Riau untuk PON," katanya. Hasrial berencana mengirimkan tim inti boling DKI Jakarta ke kejuaraan Hongkong Terbuka atau Macau Terbuka. "Kami akan pilih salah satunya karena kejuaraan ini juga menentukan peringkat Asia mereka," tutur Hasrial. (ANT)

akan menggunakan Anggaran Pendapatan dan Belanja Daerah (APBD) Kota Medan. Selama renovasi berlangsung, stadion tersebut tertutup untuk semua kegiatan. (YON)

Persegres Siapkan Strategi Baru Hadapi PSAP Sigli Gresik-andalas Pelatih baru Persegres Gresik Djoko Susilo menyiapkan strategi baru melawan tamunya PSAP Sigli dalam Liga Super Indonesia (LSI) yang akan digelar di Stadion Petrokimia Gresik, Rabu (16/5). Djoko di Gresik, Senin (14/5) mengaku, strategi baru yang akan digunakan adalah membiasakan para pemainnya menggunakan pola bermain 3.4.3 dari biasanya 4.4.2. "Pola baru itu sudah saya gunakan dalam setiap latihan, agar para pemain terbiasa bermain dengan pola tersebut," katanya. Diakuinya, semangat tim berjuluk "Joko Samudro" itu mengalami penurunan setelah gagal meraih hasil maksimal dalam beberapa pertandingan terakhir. Oleh karena itu, sejak sepekan dirinya membesut Persegres, Djoko berjanji akan mencoba membangkitkan semangat juang tim kebanggaan warga Gresik itu. "Kami tetap meminta agar pemain tampil optimal dalam setiap latihan, sehingga semangat juang tidak drop," katanya. Djoko mengakui, dirinya diberi kewenangan penuh oleh "General Manager" Persegres yang juga Bupati Gresik, Sambari Halim Radianto untuk mengubah pola permainan selama ini. Dia diminta untuk kembali membangkitkan semangat juang pemain Persegres agar mampu bangkit dan terhindar dari jurang degradasi klasemen LSI. "Untuk itu,target melawan PSAP Sigli kedepan di Gresik adalah meraih hasil maksimal, yakni kemenangan, sehingga mampu membangkitkan motovasi pemain, katanya. Sementara itu, sebelumnya Djoko Susilo resmi menggantikan pelatih lama Persegres Abdulrahman Gurning yang secara resmi dipecat karena tidak mampu mengangkat prestasi tim, sehingga Persegres terancam degradasi.(ANT)

Medan-andalas Seri Pertama Kejuaraan Daerah IMI Sumatera Utara Road Race 2012 merupakan even balapan terbesar di Sumatera Utara dan Indonesia, karena memperlombakan 16 kelas. Even ini memperebutkan Piala Ketua MPW PP Sumut, Piala Ketua IMI Sumut dan Piala Ketua MPC PP Deli Serdang yang digelar di Sirkuit Multifungsi IMI Sumut Jalan Pancing Medan, Minggu (20/ 5) mendatang. Ketua Penitia Pelaksana Sayhrul Lubis atau akrab dipanggil ‘Alo Anggora’ di Medan, Senin (14/5) mengatakan, Kejurda IMI Sumut Road Race 2012 ini merupakan even balapan terbesar di Sumatera Utara, bahkan Indonesia, karena memperlombakan 16 kelas. “Mungkin baru kali ini even balapan di Sumatera Utara dan Indonesia yang memperlombakan 16 kelas,” ujarnya. Alo Anggora mengucapkan, pihaknya menargetkan even ini diikuti 200 starter. Para pembalap ternama di Sumatera Utara diprediksi akan ambil bagian pada even ini. “Para pembalap ternama di Sumatera Utara diperkirakan akan ambil bagian pada even ini, karena ini merupakan balapan terbesar di Sumut,” jelasnya. Selain itu, Alo Anggora menambahkan, selain menghadirkan balapan yang bakal berlangsung seru, Kejurda Road Race IMI Sumut akan dimeriahkan oleh lucky draw dengan hadiah cukup menarik. “Kita juga akan meng-

gelar lucky draw untuk penonton dengan hadiah menarik,” ungkapnya. Sedangkan, Ketua MPC PP Deli Serdang, Dani Ginting mengatakan, even ini digelar untuk mengurangi aksi-aksi balapan liar di jalan raya. Para pemuda yang memiliki bakat dalam balapan dapat menyalurkan hobinya tersebut di Kejurda IMI Sumut Road Race 2012 ini. “Balapan ini merupakan salah satu cara untuk mengurangi aksi balapan liar di jalan raya,” tandasnya. Kejurda IMI Sumut Road Race 2012 ini memperlombakan 16 kelas, yakni Kelas Bebek 4 tak 110cc Tune Up Terbuka (MP1), Bebek 4 Tak 125cc Tune Up terbuka (MP2), Bebek 4 Tak TU 110cc Tune Up Pemula (MP3), Bebek 4 Tak 125cc Tune Up Pemula (MP4), Bebek 4 Tak 110cc Standard Pemula (MP5), Bebek 4 Tak Skubek Matic 125-150cc Bore

UP Terbuka, Bebek 4 Tak 110cc Standard Pemula Murni, Bebek 4 Tak 125cc Standard Pemula Murni. Selain itu, kelas Bebek 4 Tak OMR Honda 110cc TU Pemula, Bebek 4 Tak OMR Honda 125cc TU Pemula, Bebek 4 Tak OMR Honda Blade 110cc Standard Terbuka, Bebek 4 Tak OMR Yamaha 110cc Standard Pemula, Bebek 4 Tak OMR Yamaha 125cc Standard Pemula, Bebek 4 Tak OMR Yamaha ZJupiter MX 135 Standard Pemula, Bebek 4 Tak OMR Suzuki Satria FU 150cc Standard Pemula dan Bebek 4 Tak OMR Suzuki Skubek Matic 125150cc Bore Up Pemula. Even ini turut didukung oleh FDR, NHK, PT Coffindo, SLIC Mild, Harian Umum Medan Pos, SL2000 Siborong-Borong, SSC Siborong-Borong, Bantaran Coffeeshop Binjai dan Xtrim. (YON)

PON Sumut Butuh Tambahan Gelandang kami akan lebih tenang menghadapi PON," katanya. Ia mengatakan bahwa pihaknya sedang mencari sosok yang tepat sebagai jenderal lapangan tengah yang bukan hanya pengatur alur bola dari bawah ke atas, melainkan juga memiliki fungsi ganda membantu daya gedor ke barisan pertahanan lawan. Meski demikian, dengan komposisi pemain yang ada saat ini, dia merasa timnya sudah jauh lebih dari sebelumnya. Apalagi dalam beberapa laga uji coba yang telah dilakukan, anak-anak asuhnya sudah menunjukkan kemajuan. "Permainan anak-anak dari hari ke hari terus menunjukkan kemajuan, ini tentunya cukup menggembirakan, apalagi kami dapat tambahan pemain gelandang ten-

tunya ini akan semakin memantapkan persiapan dalam upaya meraih emas pada PON nanti," katanya. Sejak Januari 2012, anak-anak asuhnya menjalani pemusatan latihan daerah (pelatda) di Bah Jambi, Kabupaten Simalungun, Sumatera Utara. Selama itu pula timnya terus di gembleng, baik skill, fisik, maupun kemampuan kerja sama tim. Pekan lalu, anak-anak asuhnya juga sudah menjalani tes fisik di Universitas Negeri Medan (Unimed). Beberapa materi yang mereka ikuti di antaranya speed antisipasi, vertical jump, sprint 30 dan 300 meter, balance, push up, dan sit up. "Grafik pemain tampak meningkat. Rata-rata nilai tes terakhir adalah 12," katanya.(ANT)

Semarang-andalas Juara dunia kelas bulu IBO Daud Yordan menyatakan kesiapannya untuk mempertahankan gelarnya di mana saja. "Kalau saya siap mempertahankan gelar di mana saja, tidak hanya di Indonesia tetapi main di luar negeri juga tidak masalah," kata Daud Yordan ketika dihubungi dari Semarang, Senin (14/5). Menurut dia, semuanya tergantung pada promotornya. "Mau main di Indonesia siap, di luar negeri juga siap," kata petinju yang mengalahkan Lorenzo Vilanueva (Filipina) dengan KO di ronde kedua di Singapura beberapa waktu lalu. Petinju dari Sasana Kayong Utara ini merebut gelar juara dunia kelas bulu setelah menang KO pada ronde kedua atas petinju Filipina Lorenzo Villanueva di Marina Bay Sands Singapura, 5 Mei 2012. Dengan kemenangan ini, rekor Daud Yordan menjadi 29 kali menang (23 di antaranya dengan KO) dan dua kali kalah (dari Chris

John dan Calestino Caballero). Ia mengatakan, usai merebut gelar juara dunia ini, dirinya tetap menjalani latihan. "Saya tetap latihan terus Mas' untuk menjaga kebugaran badan saya," katanya. Di samping itu, kata dia, dirinya juga sedang membantu adiknya Yohanes Yordan untuk mem-

pertahankan gelar nasional kelas bulu Super yang akan melawan petinju Jakarta di Kalimantan Tengah, Minggu (20/5). "Selain latihan sendiri, saya juga membantu adik saya untuk latihan sebagai persiapan menjalani pertarungan perebutan gelar di Kalimantan Tengah," katanya.(ANT)

selesai secepat mungkin,” papar Djohar di kantor PSSI, Senin (14/5). “Tapi nanti sebelum kongres, kita juga akan membicarakan progres penyelesaian ke hadapan FIFA. Tapi yang sudah pasti, kita (masalah kisruh PSSI), sementara akan dilewati dan diberi waktu hingga tempo 15 Juni itu.

Sementara tim gugus tugas (task force) yang dibentuk FIFA mengurusi problematikan PSSI saat ini, belum melaporkan kelanjutan ‘penginvestigasian’ masalah di tubuh induk sepakbola tanah air itu. Untuk kelanjutannya, PSSI akan kembali mengadakan pertemuan dengan tim task force dalam waktu dekat.

“Kita rencananya akan mengadakan pertemuan dengan task force untuk kedua kalinya, membahas langkah lanjutan yang harus diambil demi percepatan penyelesaian masalah kita. PSSI memang dianjurkan untuk kembali duduk bersama dan kita akan lakukan itu dalam waktu dekat ini,” pungkas Djohar.(NET)

Medan- andalas Tim sepak bola Sumatera Utara yang dipersiapkan menghadapi Pekan Olahraga Nasional XVIII di Riau, September 2012, masih membutuhkan tambahan pemain, terutama untuk mengisi posisi gelandang. Pelatih sepak bola PON Sumut Rudi Saari di Medan, Senin (14/5) mengatakan bahwa timnya saat ini hanya memiliki tiga pemain yang berposisi sebagai gelandang. Jumlah itu dirasakan masih sangat riskan, apalagi jika nantinya salah seorang di antara mereka cedera. "Sangat riskan kalau hanya dengan tiga gelandang tanpa ada pengganti. Oleh karena itu, kami sangat membutuhkan tambahan pemain untuk mengisi barisan tengah. Kalau ini sudah terpenuhi,

Daud Yordan Siap Pertahankan Gelar

Kisruh PSSI

Takkan Dibahas di Kongres FIFA Jakarta-andalas Indonesia dipastikan masih punya nafas untuk menyelesaikan kisruh dualisme kompetisi hingga jatuh tempo, 15 Juni mendatang. Pasalnya, jelang kongres FIFA di Budapest pada 24-27 Mei nanti, Indonesia takkan masuk agenda pembicaraan Sepp Blatter cs.

Hal itu dikonfirmasi ketua umum PSSI – Djohar Arifin, bahwa Indonesia masih mendapat kepercayaan untuk menyelesaikan problem internal ini, hingga deadline yang sudah ditentukan FIFA, 15 Juni 2012. PSSI bisa berterima kasih kepada delegasi AFC yang melobi ke FIFA, agar pembicaraan Indonesia di-skip alias

dilewati pada Kongres di Hungaria itu. “Ya kita patut berterima kasih kepada kawan-kawan di AFC, Indonesia takkan menjadi pembahasan dalam agenda kongres FIFA di Budapest nanti. Masalahnya bagi FIFA ini kan dualisme kompetisi dan mereka juga pastinya mengharapkan bisa


EKONOMI-BISNIS

Selasa 15 Mei 2012

harian andalas | Hal.

10

andalas/ist

2012

Pengusaha Malaysia Jajaki

Region I Targetkan Penjualan 900 KL Fastron Medan-andalas Sales Region I Pertamina Lubricants menargetkan tahun ini oli Fastron bisa terjual hingga 900 kiloliter (KL) di wilayah Aceh, Sumut, Riau, Kepri, dan Sumbar. "Tahun lalu kita bisa mencapai target sebanyak 780 KL. Tahun ini kami optimis bisa mencapai 900 KL," kata Sales Executive Retail Sumut & Aceh Pertamina Lubricants Region I, Brian Bayu Sukmana, akhir pekan lalu. Brian yang hadir di sela-sela ajang Go Fast with Be Fastron di olimart SPBU Singapore Stasion, Jalan Brigjen Katamso, Medan, yang digelar Pertamina bersama Prambors Medan menyebutkan saat ini ada enam varian Fastron yang sudah diproduksi Pertamina. Keenam varian oli khusus mobil itu yakni Fastron Fully Synthetic, Fastron Synthetic, Fastron Gold 5W-30, Fastron Techno 15W-50, Fastron 10W40, dan oli khusus mesin diesel, Fastron Diesel 15W-40. Fastron buatan Pertamina itu bukan hanya dipasarkan di dalam negeri, tetapi juga telah menembus pangsa ekspor karena kualitasnya tidak kalah dari oli-oli buatan negara lain. Menurutnya, Fastron Techno 15W-50 paling banyak diminati konsumen. Oli yang dibandrol dengan harga berkisar Rp65 ribu hingga Rp70 ribu itu paling banyak diminati konsumen juga karena memang paling cocok untuk mesin mobil di iklim tropis seperti Indonesia. Optimisme pihaknya untuk mencapai target angka penjualan ini, kata Brian, didasari oleh semakin meningkatnya pemahaman masyarakat tentang memilih pelumas yang baik untuk kendaraan dan me-

ningkatnya kecintaan masyarakat menggunakan pelumas buatan dalam negeri dalam hal ini produksi Pertamina. "Kami optimis target penjualan tercapai. Apalagi sekarang pada mobil-mobil baru, pabrikan umumnya sudah merekom agar penggantian oli mobil dilakukan setiap 10 ribu kilometer agar kinerja mesin terawat dan awet," jelasnya. Sejauh ini kata Brian, total seluruh produk oli Pertamina baik Fastron untuk mobil maupun Enduro untuk sepeda motor, market sharenya di wilayah Region I sudah di atas 50 persen. Khusus Fastron, diakuinya baru sekitar 20an persen. Hal ini bukan karena kualitas Fastron kalah bersaing dengan pelumas impor melainkan karena mindset (pola pikir) masyarakat yang masih banyak menganggap produk impor lebih baik. "Tantangan terberat yang kita hadapi adalah mengubah mindset masyarakat. Karena faktanya, kualitas pelumas Pertamina tidak kalah dari pelumas impor. Justru saat ini banyak negara lain yang mengimpor Fastron dan Enduro buatan Pertamina," bebernya. Untuk mengubah mindset konsumen itulah pihaknya rutin menggelar berbagai event agar masyarakat lebih mengenal produk-produk pelumas Pertamina, salah satunya lewat ajang Go Fast with Fastron bekerja sama dengan Prambors. "Kami berharap dengan masyarakat semakin mengenal produk Pertamina, akan tumbuh pemahaman dan kecintaan untuk mau menggunakan pelumas-pelumas kendaraan buatan Pertamina baik Fastron dan Enduro," pungkasnya. (GUS)

WiGO Luncurkan Layanan Internet 4G WiGO Start Medan-andalas Sebagai upaya untuk memenuhi komitmennya dalam mengurangi kesenjangan digital di luar pulau Jawa, WiGO, layanan internet 4G, meluncurkan paket internet terbaru yang diberi nama WiGO Start. Peluncuran paket itu serentak dilakukan di 4 kota yakni Medan, Balikpapan, Batam dan Denpasar. Paket WiGO Start adalah layanan internet 4G pertama dan satusatunya di Indonesia yang memiliki triple (3) keunggulan sekaligus yaitu kecepatan tinggi 1Mbps, bisa WiFi sehingga koneksi internetnya bisa digunakan beramai-ramai serta quotanya yang besar dengan harga yang lebih terjangkau. Dengan keunggulan WiGO Start, PT Berca berharap seluruh masyarakat dapat mulai menikmati pengalaman berinternet baru dengan menggunakan teknologi 4G. Hal ini merupakan upaya PT Berca untuk mengubah cara ber-internet masyarakat di luar pulau Jawa sehingga menjadikan pengguna internet di luar jawa menjadi selangkah lebih maju dengan teknologi 4G ini dibandingkan dengan teman-temannya yang di pulau Jawa. Penawaran paket ini telah dilaksanakan sejak 27 April 2012 lalu. ”Kami ingin agar semua orang mulai merasakan internet 4G, namum kami menyadari bahwa tidak semua golongan masyarakat memiliki kemampuan untuk berlangganan dengan paket yang telah ada. Oleh sebab itu melalui paket WiGO Start ini membuka peluang dan kesempatan yang lebih luas kepada segment pe-

langgan yang lain untuk dapat dengan mudah merasakan internetan 4G yang pastinya berkecepatan tinggi sehingga bisa membawa pelanggan terhadap pengalaman yang baru dalam ber-internet,” ujar Direktur PT Berca, Bintoro Yuwono dalam siaran pers yang diterima andalas, kemarin, sembari mengaku penawaran itu tidak hanya menawarkan harga lebih terjangkau, namun juga kemudahan dalam menikmati manfaatnya yaitu kebutuhan akan layanan data. Bintoro menambahkan, peluncuran paket ini juga merupakan insiatif dari PT Berca yang menunjukkan dukungan penuh kepada pemerintah dalam melaksanakan program MP3EI (Masterplan Percepatan dan Perluasan Pembangunan Ekonomi Indonesia 2011-2025) mengenai perlunya penyediaan infrastruktur untuk mendukung konektivitas terutama luar Jawa yang selama ini mengalami kesenjangan digital. Penyediaan konektivitas akan mendorong meningkatnya egovernment, e-education, ebusiness dan sebagainya. Peluncuran WiGO Start itu juga didukung oleh serangkaian kegiatan berupa open booth dan exhibition di beberapa pusat perbelanjaan di 4 kota pada 4-6 Mei 2012 silam. Lokasi itu dipilih karena ramai pengunjung dan merupakan tempat favorit keluarga untuk menghabiskan akhir minggu. “Pada setiap booth kami menyediakan spot untuk demo sehingga setiap pengunjung bisa mencoba kecepatan dan kenyamanan berinternet 4G dari WiGO,” terangnya. (THA)

Kerjasama Bidang Pelabuhan

TERIMA PENGHARGAAN – Chief Operating Officer Markplus Michael Hermawan menyerahkan piagam penghargaan kepada A Indraputra, GM Marketing Planning and Analysis Division PT Astra Honda Motor (AHM).

Honda, Merek Pilihan Anak Muda Medan-andalas Honda kembali dikukuhkan sebagai merek paling disukai anak muda, menyusul pemberian penghargaan Indonesia Most Favorite Youth Brand 2012 untuk kategori sepeda motor dari Majalah Marketeers dan MarkPlus Insight. Predikat sebagai merek sepeda motor terfavorit di kalangan anak muda ini diraih berdasarkan survei yang dilakukan secara multi-stage random sampling terhadap 2.150 responden anak muda usia 14-35 tahun dari kelas sosial A, B, dan C, merek Honda dipilih oleh 54,1% dari total responden yang ada. Dalam survei yang dilakukan di 10 kota besar di Indonesia (Jakarta, Surabaya, Bandung, Medan, Semarang, Makassar, Denpasar, Palembang, Pekanbaru, dan Banjarmasin) pada bulan Maret ini, merek lain yang berada

di peringkat kedua dan ketiga hanya dipilih oleh 35,4% dan 8,1% responden. Penyerahan penghargaan ini diserahkan oleh Chief Operating Officer Markplus Michael Hermawan kepada A. Indraputra, GM Marketing Planning and Analysis Division PT Astra Honda Motor (AHM), kemarin. Leo Wijaya, Marketing Manager CV Indako Trading Co selaku main dealer Honda di wilayah Sumatera Utara mengungkapkan, pihaknya ikut bangga terkait penghargaan yang berhasil diraih Honda. ”Untuk mempertahankan citra yang kuat di kalangan anak muda, kami konsisten menggelar beragam kegiatan yang mampu mengembangkan kreativitas kaum muda di Sumatera Utara,” kata Leo wijaya di kantornya, Jalan Pemuda Medan, Senin (14/5). Selain melalui produk, Honda sendiri memiliki banyak kegiatan yang berorientasi pada anak muda seperti, Honda Goes to School, liga basket remaja Honda DBL, Honda Idol, Honda Racing Cham-

pionship (HRC), Honda Otocontest, Lomba Karya Tulis Honda Best Student, Safety Riding Goes To School, dan masih banyak lagi kegiatan bernilai positif lainnya yang mendukung prestasi generasi muda. “Anak muda pastinya memiliki banyak mimpi, dan Honda ingin selalu mengiringi langkah mereka dalam mewujudkan mimpinya,” ujar Leo Wijaya. Penghargaan yang didapat kali ini merupakan gambaran semakin kokohnya kepercayaan konsumen terutama anak muda di Indonesia, terhadap sepeda motor Honda yang selama ini dikenal sebagai produk hemat bahan bakar, stylish, modern, harga terjangkau dan sarat dengan fitur safety, yang diperkuat dengan jaringan layanan purna jual terlengkap. “Anak muda adalah generasi penerus. Karena itu kami konsisten berkomunikasi dengan mereka melalui produk dan komunikasinya dengan gaya muda, trendi dan juga dinamis,” kata Indraputra.(SIONG)

Tanjungbalai-andalas Pengusaha Malaysia Datuk Shaari telah sepakat akan membangun pelabuhan kembar Tanjungbalai-Port Klang Malaysia (sister port), bertujuan kembali menghidupkan ekspor impor hasil bumi kedua Negara melalui pelabuhan tersebut. Pengusaha Malaysia ini didampingi pengusaha lokal H Rusli Mansyur, Pengusaha Kapal Atju, sedangkan dari pihak Pemerintah kota Tanjungbalai Wali Kota diwakili Wakil Wali Kota Rolel Harahap, Ketua DPRD Tanjungabalai Ramainoor, Kakan Infokom Dra Darul Yana Siregar, Kadis Perhubungan Walman Girsang, mewakili Syahbandar, manager Pelindo I Teluk Nibung serta tak kalah pentingnya Perlindungan Purba dari DPD DPR RI yang selama ini cukup gigih menjadi mediasi. Pertemuan yang sangat akrab diadakan di aula II Pemko Tanjungbalai, Senin (14/5). Wakil Wali Kota Tanjungbalai Rolel Harahap menuturkan, bahwa kerjasama untuk merencanakan pelabuhan kembar ini merupakan pendekatan dari Parlindungan Purba Anggota DPD DPR-RI asal Sumut bersama Datuk Shaari pada pertemuan di Malaysia baru-baru ini, ketika menyelesaikan masalah 3 orang TKI yang ditembak oleh polisi Malaysia. Sangat mendukung, kata Rolel, sekarang ini sedang dilakukan pengerukan sungai Asahan merupakan alur pelayaran, dimana nantinya PT Inalum sebagai otorita akan juga menghibahkan sebuah kapal keruk pada Pemko Tanjungbalai sebagai alat permanen untuk mengeruk sungai Asahan tersebut. Pemerintah pusat dan propinsi menjadikan daerah Sungai Mangkei sebagai pusat industri hulu dan hilir produksi kelapa sawit, daerah ini diprediksi akan kebagian untuk melayani impor Sungai Mangkei, walaupun pelabuhan utama adalah Pelabuhan Inalum. Konsep pelabuhan kembar ini akan dikondisikan melalui surat Wali Kota Tanjungbalai. Datuk Shaari pada sambutannya sangat mengharapkan agar kerjasama ini dapat berjalan sesuai rencana. Dalam pembangunannya tidak perlu biaya pemerintah karena semua ini telah disiapkan. Penjajakan selama ini selalu terhambat oleh peraturan pemerintah pusat. (AS

Pertamina-Prambors Gelar “Go Fast with Fastron” andalas/gusliadi ritonga

Medan-andalas Pertamina dan Prambors Medan menggelar kontes adu cepat mengganti pelumas mobil dalam ajang Go Fast with Fastron yang diikuti puluhan pemilik mobil di Kota Medan. Kontes ini berlangsung sebulan sejak 16 April 2012. Setiap pekannya terpilih tiga peserta tercepat sebagai pemenang dan berhak mendapatkan hadiah berupa uang tunai, oli Fastron, dan merchandise menarik. "Melalui event ini kami ingin lebih memperkenalkan pelumas Fastron kepada masyarakat konsumen khususnya di Kota Medan," kata Sales Executive Retail Sumut & Aceh Pertamina Lubricants Region I, Brian Bayu Sukmana di sela-sela ajang Go Fast with Be Fastron di olimart SPBU Singapore Stasion, akhir pekan lalu. Brian menyebutkan saat ini ada enam varian Fastron yang sudah dipasarkan Pertamina, yakni Fastron Fully Synthetic, Fastron Synthetic, Fastron Gold 5W-30, Fastron Techno 15W-50, Fastron 10W40, dan oli khusus mesin diesel, Fastron Diesel 15W-40. Pihaknya berharap melalui event ini masyarakat semakin mengenal produk-

produk Pertamina khususnya oli Fastron dan semakin mencintai produk-produk buatan dalam negeri yang sebenarnya kualitasnya tidak kalah dari produkproduk impor. "Fastron buatan Pertamina seluruhnya berkualitas ekspor. Banyak negara yang sudah mengimpor pelumas buatan Pertamina, baik Fastron untuk mobil Enduro untuk sepeda motor," sebutnya. Sementara Irfan dari Prambors Medan menjelaskan, dalam ajang Go Fast with Fastron, seluruh peserta harus mendaftar ke Prambors Medan. Setiap Senin hingga Kamis, para peserta dan masyarakat pendengar diajak mengikuti program acara seputar oli Fastron yang disiarkan radio yang berada di frekuensi 97.5 FM itu. Kemudian pada setiap Jumat nya, menjadi puncak ajang Go Fast with Fastron yang digelar di bengkel maupun olimart-olimart binaan Pertamina. Peserta ditantang untuk mencari di mana lokasi bengkel maupun olimart yang ditentukan panitia dan berlomba cepat tiba di lokasi. "Lokasinya kita 'woro-worokan' (umumkan) di radio, peserta berlomba cepat mencari lokasinya. Tiga peserta

PEMENANG – Sales Executive Retail Sumut & Aceh Pertamina Lubricants Region I Brian Bayu Sukmana diabadikan bersama tiga pemenang ajang Go Fast with Fastron di olimart SPBU Singapore Stasion. tercepat tiba di lokasi berhak mengikuti games, adu cepat mengganti oli Fastron dan memenangkan hadiah," beber Irfan. Irfan menyebutkan, sejak digelar, peserta yang mengikuti ajang Go Fast with Fastron cukup banyak mulai dari kalangan muda hingga dewasa, baik pria maupun

wanita. Mobil peserta juga beragam. Ada empat lokasi yang dipilih untuk ajang Go Fast With Fastron ini, yakni olimart Jalan A Malik, olimart Krakatau, Ratu Ban di Jalan SM Raja, dan terakhir di olimart SPBU Singapore Stasiun di Jalan Brigjen Katamso. (GUS)

INFO FILM

HERMES XXI (3D) SUN PALLADIUM PLAZA BINJAI THAMRIN 12.15-15.00-17.45-20.30 HERMES XXI SUN (3D) PALLADIUM 12.30-15.15-18.00-20.45

HERMES XXI 12.00-14.4517.30-20.15 HERMES XXI 12.45-15.3018.15-21.00 BINJAI 18.15-21.00

HERMES XXI 12.45-14.55-17.05-19.1521.25 SUN 13.00-15.10-17.20-19.3021.40 THAMRIN 12.00-14.10-16.20-18.3020.40

SUN 12.45-14.55-17.05-19.1521.25 HERMES XXI 13.00-15.10-17.20-19.3021.40

THAMRIN 12.30-14.40-16.50-19.0021.10 BINJAI 12.45-14.35-16.25

PLAZA 12.30-14.20-16.10

PALLADIUM 13.00-15.10-17.20-19.3021.40

BINJAI 13.00-15.10-17.20-19.3021.40


KOMUNITAS

Selasa 15 Mei 2012

harian andalas | Hal.

11

MATAKIN Medan Sosialisasi Agama Khonghucu Medan–andalas Majelis Tinggi Agama Khonghucu Indonesia (MATAKIN) Medan mengadakan sosialisasi agama Khonghucu dengan menghadirkan Js Drs Ongky S K, MM MBA (Cendekiawan Agama Khonghucu) dari MATAKIN Surabaya sebagai penceramah. Ketua MATAKIN Medan, Ws Drs Rasmadi, sosialisasi Agama Khonghucu ini dihadiri ratusan umat Khonghucu di berbagai tempat dan berlangsung mulai tanggal 2 Mei 2012 s/d 6 Mei 2012 di Medan. Menurut Js Drs Ongky SK, MM,MBA, kebahagiaan manusia bukan karena memiliki harta - kekayaan yang banyak atau mempunyai jabatan di publik. Namun karena seseorang dapat menciptakan damai dan kerukunan yang harmonis dalam keluarga maupun dalam masyarakat. Sebab harta – kekayaan dan posisi di publik adalah kenikmatan sementara saja. Lagi menurutnya, Bingcu VII B 26-27, orang yang dirinya memang benar-benar mempunyai kebaikan itu dinamai dapat dipercaya. “Yang dapat melaksanakan sepenuhnya kebaikan itu dinamai Indah, dan sudah sepenuhnya Indah yang bercahaya itu dinamai Besar. Yang

Besar dapat membawa pengaruh perubahan dinamai Nabi (SS VII, 26).” Masih menurut Js Ongky, diantara perilaku manusia, tiada yang lebih besar daripada berlaku bakti. Diantara laku bakti, tiada yang lebih besar daripada menaruh hormat kepada orangtua. Dan hormat kepada orangtua itu tiada lebih besar daripada bersujud dan hidup selaras dengan firman Tuhan. Sementara Ketua MATAKIN Medan, Ws Drs Rasmadi menilai, tugas utama setiap manusia yang memasuki bidang kerja apapun selalu ingin ikut mendamaikan dunia. Dikatakan, sebelumnya manusia harus berusaha mengatur negerinya, terlebih dahulu harus bisa membereskan rumah tangganya sendiri. Dan sebelum bisa membereskan rumah tangganya, terlebih dahulu membina dirinya. Sebelum dirinya terbina, dia harus meluruskan hatinya. Sebelum meluruskan hatinya, ia harus bisa mengimankan tekadnya. Dan sebelumnya ia lebih dahulu mencukupkan pengetahuannya dengan banyak belajar, dan seterusnya ia harus bisa meneliti setiap kejadian dan hakekat setiap perkara.” (REL)

andalas/istimewa

DI MEDANMEDAN-Sosialisasi agama Khonghucu yang dihadiri Js Drs Ongky S K, MM MBA, berlangsung mulai 2- 6 Mei lalu di Medan.

andalas/Siong

BERPOSEBERPOSE-Sejumlah anggota Sahabat Center Medan dan Vikasindo Sumut dan ketiga putri Almarhum Jasmin Chandra berpose bersama dengan para penghuni Panti Jompo Karya Kasih Jalan Mongonsidi Medan, Minggu (13/5).

Peringati Hari Ibu, Sahabat Center Medan Sambangi Panti Jompo Medan-andalas Memperingati Hari Ibu Internasional sekaligus mengenang almarhum Ketua Sahabat Center Medan Jasmin Chandra yang telah meninggal dunia dua pekan silam, Sahabat Center Kota Medan menggelar bakti sosial ke Panti Jompo Karya Kasih di Jalan Mongonsidi Medan, Minggu (13/5). Kegiatan kali ini dilakukan dengan cara memberi makanan kepada penghuni Panti Jompo. Hadir dalam kegiatan ini Pendiri dan sejumlah pengurus Sahabat Center diantaranya Berry CWT, Harris Anggara, Lie-Lie Kho, Shelly Kwok,Mario,

Suwandi Chuan, Susanto Chen, SE, Fitri Ipid Alice, Lim Pong Pin, Li Chen, Hasan Oxygen, Silvia Paramitha, Fia, Eldrin Leonard A Silalahi, SP dan lainnya.

Sementara pengurus Yayasan Vikasindo Sumut yang juga tampak hadir diantaranya, Rudi Chu dan Herna Eugine. Mewakili keluarga almarhum Jasmin Chandra hadir ketiga putri almarhum yaitu Jessica Novia Chandra, SE, BBA, Jilly Novia Chandra dan Jennifer Novia Chandra. Pelaksana Tugas Ketua Sahabat Center Medan Harris Anggara mengatakan, kegiatan sosial ini merupakan program rutin yang senantiasa dilakukan Keluarga Sahabat Center Medan sekaligus melaksanakan amanah dan meneruskan

Dunia Industri Dijawab Lulusan ITM Medan–andalas Para mahasiswa Institut Teknologi Medan (ITM) sudah dipersiapkan untuk menjawab kebutuhan dunia industri di Sumatera Utara. Sehingga para mahasiswa yang telah menyelesaikan masa studi di ITM tersebut, merupakan alumni yang memiliki sumber daya manusia kompetitif dan berdaya saing. ‘’Kehadiran sejumlah dunia usaha dan industri baru di Sumut tentu harus dapat dimanfaatkan sebaik mungkin oleh para alumni ITM. Karena potensi investasi di Sumut semakin diminati para pengusaha, sehingga ini membuka ruang penyerapan tenaga kerja yang luas,’’kata Rektor Institut Teknologi Medan (ITM), Prof Dr Ir Ilmi Abdullah, MSc kepada wartawan diruang kerjannya, Senin (14/5) Menurut Ilmi, saat ini mahasiswa menimba ilmu di ITM, sambung Ilmi jumlah mencapai 1.200 mahasiswa. Mahasiswa itu menimba ilmu di Fakultas Teknik Sipil & Perencanaan (FTSP) yang terbagi dalam tiga jurusan yakni, Teknik Sipil, Teknik Arsitektur, Teknik PWK/Planologi. Selain itu juga di Fakultas Teknologi Industri (FTI) dengan lima jurusan yakni, Teknik Mesin , Teknik Elektro, Teknik Industri, Teknik Kimia dan Teknik Informatika dan terakhir Fakultas Teknologi Mineral (FTM) dengan jurusan Teknik Pertambangan dan Teknik Geologi. ‘’Memang pada tahun

2005-2007 jumlah mahasiswa di ITM tidak terlalu signifikan, yang hanya mencapai 300 mahasiswa. Namun seiring perjalanan minat mahasiswa terus bertambah dan sampai ini mencapai 1.200 mahasiswa,’’katanya. Ilmi didampingi Syafriadi, salah seorang dosen Fakultas Teknologi Mineral Jurusan Pertambangan mengatakan, geliatnya industri baru di Sumatera Utara tentu harus disikapi secara positif. Meskipun begitu, dari dunia pendidikan juga harus mempersiapkan segera SDM agar dapat menerobos ke dunia industri itu. Ia mengakui para alumni ITM harus juga bersaing dengan para alumni dari perguruan tinggi negeri lainnya yang memiliki fakultas teknik. Meskipun begitu, dia yakin para mahasisa dan alumni ITM yang sudah dibekali berbagai ilmu dapat menjawab tantangan dunia industri itu. ‘’Misalkan pertambangan, para alumni ITM sudah banyak bekerja di perusahan pertambangan di Indonesia, begitu juga di Sumut. Selain itu juga di sejumlah industriindustri lainnya yang membutuhkan tenaga kerja terampil sesuai dengan keahliannya di bidang teknik,’’ katanya. Dikesempatan itu Ilmi menyarankan kepada Pemerintah Provinsi Sumut membangun laboratorium modern. Meskipun laboratorium sudah ada di bawah Kopertis I Wilayah Sumut – Aceh, itu dinilai belum maksimal. (MA)

perjuangan almarhum Jasmin Chandra yang selalu ingin berbagi kasih dengan sesama yang bersifat universal tanpa memandang suku, agama dan ras apalagi dalam memperingati Hari Ibu Internasional.. Sebelum acara makan malam dimulai digelar doa bersama yang dipimpin salah satu Suster Panti Jompo Karya Kasih guna mengenang dua minggu berpulangnya Ketua Sahabat Center Medan, Jasmin Chandra. Usai berdoa, ketiga putri almarhum Jasmin Chandra menyajikan makanan kepada para penghuni panti jompo se-

DIABADIKANUsai melaksanakan konfrensi pers sejumlah petinggi Lions Club diabadikan bersama-sama di Hotel Polonia Medan.Dari kiri ke kanan: L Rudy Wu, L dr Edwin Arief Eyen, L H Alamria Abas, L Tjipta Fujiarta dan L Ernawaty Tiopan. andalas/Siong

Medan Tuan Rumah Konvensi Tahunan Lions Club Medan-andalas Sebanyak 1000 peserta Lions Clubs Internasional yang berasal dari Negara Belanda, New Zealand, Australia, Malaysia dan Indonesia akan mengikuti Konvensi Tahunan ke-36 Lions Clubs Indonesia Multi Disctric (MD) 307 yang akan digelar di Kota Medan pada 16 hingga 18 Mei mendatang. Sekretaris Panitia Penyelenggara, Darsen Song mengatakan, konvensi tahunan yang digelar untuk ke empat kalinya digelar di kota Medan. “Tahun terakhir Medan menjadi tuan rumah konvensi ini adalah tahun 2000, dan pada tahun ini yakni tahun 2012, kota Medan kembali dipilih menjadi tuan rumah,” ucapnya dalam konferensi pers kepada wartawan di Hotel Polonia Medan Senin (14/5). Darsen menjelaskan, dalam konvensi tersebut akan dilak-

sanakan pemilihan Ketua Dewan Gubernur Lions Clubs Indonesia MD 307, Wakil Gubernur I dan II pada setiap distric, serta pertanggungjawaban program kerja dari Ketua Dewan Gubernur selama setahun berjalan. Menurut rencana pembukaan konvensi akan dibuka oleh Walikota Medan, Drs Rahudman Harahap, MM,karena konvensi kali ini juga mendukung program pemerintah kota Medan yakni Visit Medan Year 2012. Dalam konferensi pers tersebut juga hadir Bendara pelaksana kegiatan, Ernawati Tiopan dan Sekretaris Kabinet Distrik 307-A2, Rudy Wu. Ketua Dewan Gubernur Lions Clubs Indonesia MD 307 L Tjipta Fujiarta didampingi L H Alamria Abas mengatakan, bahwa yang berbeda pada konvensi tahunan kali ini adalah ditambahnya satu distrik pada

wilayah Indonesia. ”Untuk wilayah di Indonesia, Lions Clubs memliki tiga distrik. Ketiganya adalah distrik A1 pada wilayah Medan dan Sumbagut, distrik A2 pada wilayah Kepulauan Riau hingga Sumatera Selatan dan Distric B pada Wilayah Jakarta hingga wilayah timur. “Setelah konvensi ada tambahan satu distric yakni distric B2 untuk wilayah Bandung hingga Denpasar. Mengingat anggota dan member lions clubs yang terus bertambah,” ujarnya. Sementara L Dr Edwin Arief Eyen yang merupakan Gubernur Distrik 307 A2 Wilayah Sumbagut menyebutkan,di Kota Medan saja ada 58 club dan luar kota Medan ada 10 club dengan total member Lions Club mencapai sekitar 6000 orang. (SIONG)

bagai bentuk cinta kasih kepada para penghuni panti yang diikuti oleh para anggota Sahabat Center, Vikasindo Sumut dan tamu lainnya. Dikesempatan itu, Ketua Bidang Sosial Sahabat Center Medan Lie-Lie Kho berharap, apa yang dilakukan oleh ketiga putri almarhum merupakan hal yang sama dan kerap pula dilakukan oleh almarhum semasa hidupnya. “Semoga Tuhan memberi tempat yang lapang bagi arwah almarhum Jasmin Chandra,” ungkap Lie-Lie Kho dengan mata berbinar-binar. (SIONG)

Alumni 1987 SMAN 9 Jalan Tilak Gelar Pengajian Medan-andalas Ustaz Amri Susanto mengingatkan menyambung tali silaturahim sesama umat Islam dapat dilakukan dengan berbagai cara tanpa memandang suku, bahasa, adat istiadat dan warna kulit. “ Yang dipandang di sisi Allah SWT adalah orang yang bertaqwa dan meningkatkan tali silaturahim,” jelas Ustaz Amri Susanto di depan jamaah pengajian Ikatan Alumni 1987 SMAN 9 Jalan Tilak Medan, Minggu (13/5) sore di aula SMAN 9 (kini SMAN 10). Dijelaskan Amri Susanto, orang-orang yang akan mendapatkan kebahagiaan kelak, sesuai kata Rasullullah, adalah orang-orang yang taat beribadah, suka bersyukur atas nikmat yang diberikan, orang yang berilmu, orang yang sabar mengatasi kesulitan hidup dan rezeki yang datang dari Allah dengan dengan cara yang halal. Mari kita tanamkan ketaqwaan agar kita kelak mendapat RidhoNya. Oleh sebab itu, meningkatkan tali silaturahim juga mempererat ukhuwah islamiyah, apalagi setelah 25 tahun berpisah dan kini bertemu kembali di majelis taklim pengajian,” sebut Amri Susanto. Sementara itu, Ketua Pengajian Alumni 1987 SMAN 9 Jalan Tilak Medan, Andi Ilham Lubis menjelaskan, kegiatan pengajian alumni baru kali pertama digelar dan akan dilakukan per tiga bulan sekali. Pengajian kedua akan dilaksanakan pada 8 Juli sebelum datangnya bulan suci Ramadhan. “Semua alumni diharapkan hadir pada pengajian kedua,” sebut Andi Ilham Lubis. Usai pengajian, pengurus Ikatan Alumni SMAN 9 Jalan Tilak membentuk pengurus pengajian khusus alumni 1987 SMAN 9 (kini SMAN 10). Ketua pengajian dan wakil Andi Ilham Lubis/Ishar Novian Tuah, sekretaris dan wakil Syafrijal/Rinaldi. Bendahara dan wakil Kartinawati/Elviani. Kordinator SOS I Andi Aria Tirtayasa, SOS II Indra Gunawan, SOS III Hasan Basri. Kordinator Biologi Ishar Novian Tuah, Fisik I Jimmi Syafrizal dan Fisik II Rinaldi. (ACO)

Silaturahmi dengan Masyarakat Asahan

Fadly Nurzal Dinilai Cerdas Melihat Kesempatan ini. Sebab selama ini jarang saya mendengar kader PPP mencalonkan diri sebagai kepala daerah. Sudah saatnya PPP memimpin di Sumut ini,” ujar Ajib Syahrir dalam sambutannya pada acara Temu Umat dan Silaturahmi Cagubsu H Fadly Nurzal SAg, di Kabupaten Asahan, Selasa (9/5) di halaman Kantor DPC PPP Asahan. Ajib Syahrir menegaskan dirinya mengenal baik sosok H Fadly Nurzal yang merupakan anak dari mantan Ketua DPC PPP Asahan Hj Saleha

Has yang membawa PPP menjadi partai besar dan disegani di Asahan. “Nah, kepemipinan Hj Saleha itulah yang saya yakini turun kepada H Fadly Nurzal. Semua kader PPP harus siap berjuang untuk memenangkah H Fadly Nurzal sebagai gubernur,” sebut Ajib Syahrir. Sementara itu, H Fadly Nurzal menyampaikan keinginannya untuk maju sebagai gubernur untuk lebih meningkatkan pengabdian kepada umat yang selama ini su-

andalas/ist

Kisaran-andalas Tokoh masyarakat Asahan H Ajib Syahrir menegaskan, H Fadly Nurzal SAg merupakan tokoh yang cerdas dan pandai melihat kesempatan. Hal itu bisa dilihat dari keinginan Ketua DPW Partai Persatuan Pembangunan (PPP) Sumut itu untuk mencalonkan diri sebagai Gubernur Sumatera Utara (Gubsu) periode 20132018. "Pencalonan H Fadly Nurzal sebagai gubernur menaikkan semangat saya serta kaderkader PPP di wilayah Asahan

FOTO BERSAMA H Fadly Nurzal SAg (ketiga dari kiri) foto bersama dengan tokoh masyarakat Asahan pada acara silaturahmi dengan masyarakat Asahan, yang dipusatkan di halaman Kantor DPC PPP Asahan, Selasa lalu. dah dilakukan lewat anggota DPRD Sumut. Fadly menegaskan, PPP harus bangga merupakan satu-satunya partai yang masih istiqamah (konsisten) berasas Islam, sehingga PPP satu-satunya partai politik yang mampu mengawal dan mengaman-

kan kepentingan umat Islam. Fadly menceritakan betapa hebatnya perjuangan PPP menolak adanya RUU tentang dibolehkannya perkawinan sejenis yang coba diusung dan digulirkan oleh partai politik lain. "Kalau tidak ada PPP kemungkinan besar bisa saja

RUU tentang perkawinan sejenis itu bisa disahkan. Tetapi PPP dengan tegas menolak RUU tersebut," ujar Fadly yang disambut tepuk tangan hadirin. Sedangkan Ustadz Tuah Sirait yang dalam ceramahnya menyampaikan, saat ini ba-

nyak kelompok yang ingin melemahkan peranan Islam dalam kehidupan sehari-hari, apalagi saat ini tingginya dekadensi moral melanda generasi muda. "Tetaplah berpegang kepada ajaran Islam agar kehidupan kita selamat di dunia dan di akhirat," sebut Tuah. Hadir dalam acara tersebut, Buya H Usman Effendi Lc, ulama Asahan, dan sejumlah tokoh masyarakat Asahan. Sedangkan Fadly Nurzal didampingi Sekeretaris DPW PPP Sumut Drs H Yulizar Parlagutan Lubis, Ketua P3FN Sumut H Bustami HS, Nuzirwan B Luis, Agus Marwan (Direktur Program P3FN), Ketua DPC PPP Asahan Jamiyus Silalahi serta fungsionaris DPC PPP Asahan dan jajarannya. (HAM)


Selasa 15 Mei 2012

Oknum KUPT-TK/SD Tembung Ancam Wartawan Tembung-andalas Sikap arogan seorang pimpinan bukanlah sifat terpuji, bahkan mencerminkan ketidakmatangan pimpinan tersebut. Apalagi pimpinan itu terangterangan alergi dan kurang bersahabat dengan wartawan. Sikap inilah yang dilakoni “KA” oknum Kepala Unit Petunjuk Teknis-Taman Kanak kanak/ Sekolah Dasar (KUPT-TK/SD) Kecamatan Medan Tembung. Bahkan karena tidak senang dikonfirmasi wartawan, oknum “KA” tersebut nekad ngancam memecahkan kepala wartawan itu. "Aku diancam 'KA' akan dipecahkan kepalaku jika kuberitakan hal yang kukonfirmasi tentang dirinya,” ujar Thamrin, salah seorang wartawan yang diancam oknum KUPT-TK/SD Medan Tembung tersebut, kepada andalas, Minggu (13/ 5) di Tembung. Thamrin menjelaskan, peristiwa pengancaman dilakukan oknum 'KA' tersebut terjadi pada Senin lalu. Saat itu dirinya akan konfirmasi terkait dugaan pengutipan dilakukan oknum tersebut terhadap para guru yang lulus sertifikasi. Karena sebelumnya dia mendapat informasi telah terjadi pemotongan dana sertifikasi oleh oknum “KA” terhadap para guru yang telah lulus sebesar Rp 50 ribu sampai Rp 70 ribu dengan alasan untuk melengkapi surat SK Dirjen. "Tapi bukan hasil konfirmasi yang kudapat, namun pengancaman aku terima jika aku memberitakan tentang dugaan pengutipan sertifikasi tersebut. Bahkan dengan arogannya oknum itu sambil marah mengatakan, ini kantor saya!," ungkap Thamrin. Peristiwa pengancaman dilakukan oknum “KA” terhadap Thamrin tersebut sempat disaksikan salah seorang wartawan lain yang kebetulan sedang berada di kantor UPT-TK/SD itu. “Aku lihat sendiri kejadiannya,”ujar Nugroho, salah seorang wartawan. (FT)

PT Askes Gelar Senam Sehat di Teluk Dalam Nias Selatan-andalas PT Askes (Persero) Kabupaten Nias Selatan, menggelar kegiatan senam sehat untuk ketiga kalinya tahun 2012, di halaman kantor Camat Teluk Dalam, Jalan Pelabuhan Lama, kemarin. Kegiatan senam sehat tersebut diikuti seluruh pegawai staf kantor camat serta staf Kelurahan Teluk Dalam Nias Selatan dengan semangat. Selain senam juga acara itu diisi dengan hiburan dan lucky draw dipandu staf Askes Kabupaten Nias Selatan Hikmat V Ley. Sementara hadiah utama lucky draw, diboyong staf Kantor Camat Teluk Dalam Martyianus Zebua, yakni TV 21 inci. Dalam acara senam Sehat tersebut dihadiri Sekcam Suar B Maduwu SSos, Lurah Endag K Gee SKM, Kepala PT Askes Kabupaten Nias Selatan Charles Verry Junaidi. Selanjutnya, Sekcam Teluk Dalam mengatakan, sangat mengharapkan kepada PT Askes kiranya kegiatan senam dapat dilakukan secara rutin. Dia tak lupa memberi acungan jempol kepada pihak PT Askes dan berharap agar kegiatan senam ini dapat dilakukan di kantor camat Teluk Dalam. "Camat tidak bisa mengikuti kegiatan senam karena sedang menjalankan tugas di luar daerah," katanya. Sementara itu, Kepala PT Askes (Persero) Kabupaten Nias Selatan, Charles Verry Junaidi mengimbau, agar pegawai negeri sipil menggunakan fasilitas Askes yang telah tersedia untuk mendapatkan pelayanan kesehatan. Selain itu, Charles juga menyampaikan informasi, bahwa ada beberapa klaim yang dapat diajukan PNS tentang alat-alat bantu kesehatan. Yakni, alat bantu dengar, kaca mata, gigi, alat bantu gerak dan lain sebagainya dianggap perlu untuk digunakan peserta Askes yang masuk dalam juknis penggantian klaim. (EZ)

Makan Lele Jadi Agenda Tahunan di Binjai Binjai-andalas Pesta Rakyat Makan Ikan Lele, memeriahkan peringatan Hari Jadi ke-140 Kota Binjai tahun 2012. Kegiatan digelar pada 16 Mei di Lapangan Merdeka Binjai, mulai pukul 10.00 WIB. Sebanyak 30 ribu ekor ikan lele akan disiapkan untuk diolah menjadi berbagai jenis menu masakan yang nantinya dapat dinikmati secara gratis oleh masyarakat Binjai bersama wali kota, muspida dan instansi pemerintah. “Untuk pengolahan ikan lele, kita serahkan kepada SKPD dan rumah makan yang memang sengaja dilibatkan untuk kegiatan ini. Nantinya merekalah yang akan mengolah lele tersebut menjadi berbagai menu andalan mereka,” kata Kepala Dinas Pertanian Kota Binjai, Ir Edi Gunawan didampingi Kepala Bagian Humas Zulfikar SSos. Pesta Rakyat Makan Ikan Lele ini merupakan kali kedua dilaksanakan setelah pertama dilaksanakan dalam rangka peringatan HUT Kota Binjai ke139, tahun lalu. Direncanakan kegiatan ini akan menjadi agenda tahunan dalam upaya menjadikan ikan lele sebagai ikon Kota Binjai. “Harapan kita, Kota Binjai tidak hanya terkenal sebagai kota rambutan tapi juga kota lele, “jelas Edi. Kenapa lele ? Tak lain karena produksi ikan lele di Kota Binjai ternyata sangat besar, mencapai 15 ton perhari. Jumlah ini menempatkan Kota Binjai sebagai produsen ikan lele terbesar di Sumatera Utara. Selain untuk memenuhi kebutuhan masyarakat setempat, hasil budidaya lele di Binjai juga mampu memasok kebutuhan lele untuk daerah lain. Seperti Medan, Langkat, dan Deli Serdang. Ketiga daerah ini merupakan pasar terbesar lele asal Binjai. Selain untuk kebutuhan rumah tangga, lele Binjai juga memenuhi kebutuhan rumah makan dan warung lele penyet. “Kalau Boyolali dikenal sebagai penghasil lele terbesar di Pulau Jawa, maka Binjai merupakan nomor satu di Sumatera Utara," kata Jamalus, penyuluh perikanan di Dinas Pertanian Kota Binjai. Ditambahkan, usaha budidaya ikan lele di Binjai umumnya dikelola kelompok-kelompok tani. Sedangkan Dinas Pertanian memberikan pembinaan, termasuk bantuan bibit. Untuk bibit lele dibutuhkan 4 juta ekor perhari, namun yang mampu dipenuhi hanya 2 juta ekor. (MKI)

SUMATERA UTARA

harian andalas | Hal.

12

Disuguhi Tarian Anak Panti Asuhan

Bupati Simalungun JR Saragih Meneteskan Air Mata Simalungun-andalas Barangkali, saking terharunya Bupati Simalungun DR JR Saragih melihat aksi tari-tarian dilakukan sejumlah anak Panti Asuhan Pusat Rehabilitasi Harapan Jaya, pada pelayanan pembuatan akte kelahiran enam Panti Asuhan di Kabupaten Simalungun yang di pusatkan di Harapan Jaya, Jalan Makadame Raya, Perumnas Km 6, Kecamatan Siantar Kabupaten Simalungun, Senin (14/5), sempat meneteskan air mata. Bahkan, saat menyampaikan sambutannya pun, Jopinus Ramli Saragih, sempat terisak menahan air mata. Mungkin, dirinya teringat dan mengenang masa lalunya yang cepat ditinggalkan ayahnya.“Jangan sedih para anak Panti Asuhan yang ada di Simalungun, saya tetap menyertai kalian. Untuk tahun mendatang, kita akan buatkan anggaran untuk Panti Asuhan pada APBD,” ujarnya. Menurut JR Saragih, tugas untuk memberikan pelayanan, termasuk pembutan akte kelahiran tanggungjawab pemerintah. "Karena itu, pihaknya

akan terus melakukan kegiatan ini agar warga yang belum memiliki akte kelahiran, khususnya anak-anak sekolah, yang akan mencari pekerjaan, dapat terpenuhi,” tandasnya. Sebelumnya, Ketua DPRD Simalungun, Binton Tindaon SPd menyambut baik kegiatan yang dilakukan Pemkab Simalungun. “Kita selaku umat beragama sangat diharapkan kepedulian kepada masyarakat kurang beruntung seperti anak-anak Panti Asuhan yang membutuhkan akte kelahiran,” ujar Binton, sembari berjanji akan memberikan bantuan sebesar satu juta rupiah untuk setiap Panti Asuhan tersebut. Sementara, Ketua Pengadilan Simalungun Abdul Siboro mengatakan, kegiatan pelayanan seperti ini sudah kedua kali dilakukan di Simalungun, setelah kegiatan pertama di Kecamatan Dolok Silau dengan peserta 627 orang. “Untuk biaya pengadilan lapangan enam Panti Asuhan ini, ditanggung Pengadilan. Karena ada anggaran untuk

CENDERAMA CENDERAMATTA - Salah seorang penghuni Panti Asuhan Pusat Rehabilitasi Harapan Jaya menyerahkan cenderamata, hasil karyanya sendiri kepada Bupati JR Saragih. masyarakat kurang mampu,” ujarnya. Jumlah anak dari enam Panti Asuhan tersebut 191 orang,

yang melakukan persidang lapangan, oleh PN Simalungun, serta pihak Kantor Pos sebagai pihak yang meleges. Lalu, ada

beberapa orang tidak diketahui lagi orang tuanya akan dibuat akte lahirnya sebagai anak negara. (LS)

Dinas Perhubungan Karo Langgar Peraturan Daerah Kabanjahe-andalas Kinerja Satuan Kerja Perangkat Daerah (SKPD) di jajaran Pemkab Karo kembali disorot masyarakat. Bahkan ironisnya, secara kasat mata di depan umum terlihat terang-terangan melanggar peraturan daerah (Perda) yang sebenarnya menjadi acuan dalam pengutipan retribusi. Hal miris ini, terungkap dari protes sejumlah wisatawan yang berkunjung ke dataran tinggi Karo, khususnya kota wisata Berastagi. Tindakan pegawai Dinas Perhubungan (Dishub), yang mengutip bea parkir di sejumlah tempat obyek wisata, sebelum meninggalkan daerah tujuan wisata (DTW), dianggap bukan hal yang lazim. “Belum berhenti, kendaraan langsung di stop dan dimintai biaya parkir. Padahal setahu saya, ketika hendak berangkatlah baru uang parkir dikutip. Aneh juga memang sekarang peraturan di Tanah Karo ini. Padahal saya sudah sering membawa wisatawan ke daerah berhawa sejuk ini,” ujar A Sembiring (42) pengemudi angkutan umum (carteran-red) asal Deli

andalas/robert tarigan

SEMRA WUT - Pengelolaan parkir yang tidak profesional dan semrawut dikeluhkan warga Tanah Karo. SEMRAWUT Serdang, kepada wartawan, kemarin. Pengamatan andalas di lapangan, selain langsung meminta uang bagi kendaraan pribadi yang baru parkir, sejumlah lokasi parkir yang bukan merupakan pelayanan tempat

khusus parkir disediakan Pemkab Karo, juga tidak luput dari ajang pengutipan retribusi parkir bagi petugas Dishub. Padahal di Perda Kabupaten Karo No 05 tahun 2012, pasal 41 dan 42 jelas tertulis lokasi yang dikenakan bea parkir.

Kawasan dikenakan bea parkir yang tidak termasuk lokasi disediakan, dimiliki, atau dikelola Pemkab Karo, dan tetap dikutip uang parkir. Di antaranya, kawasan jalan di seputaran puncak Bukit Gundaling. Kawasan Jalan Veteran Berastagi, kawasan pa-

sar tradisional Losd Pancur Batu, dan sejumlah tempat di seputaran Kota Kabanjahe. “Layaknya pengutipan bergaya preman saja, apa memang begini aturannya. Asal berhenti bayar, mumpung hari libur kawasan Berastagi ramai dengan kendaraan pribadi dari luar kota. Kita dikenakan biaya tidak soal, tapi beri layanan dan fasilitas memadai, jangan kita disuguhi kesemerautan lalu lintas. Artinya, Pemkab jangan hanya pintar menaikkan retribusi bertameng Perda, tapi tidak profesional dalam pengelolaanya,” sindir salah seorang wisatawan lokal, Sri Ulina Br Ginting (38). Sementara, Kadis Perhubungan Karo, Drs Jamin Ginting ketika dihubungi melalui telepon selularnya, menyatakan anggotanya tidak ada diarahkan melakukan hal tersebut. Bahkan, Kadis menegaskan jika dirinya telah mengarahkan anggota agar membuat pelayanan prima terhadap pengguna jasa parkir. “Banyak petugas parkir liar saat ini memanfaatkan situasi. Masalah ini sudah saya laporkan ke pihak berwajib. Dalam waktu dekat akan kita tertibkan kembali. Sejauh ini yang resmi melakukan pengutipan parkir adalah, pegawai Dinas Perhubungan menggunakan seragam dan atribut/tanda pengenal lengkap,” kata Ginting. (RTA)

Pengunjung Pondok Permai Laksanakan Ritual Buddha Rupang

Oknum Pegawai PDAM TSP Asahan Tipu Warga Desa Gajah

Pantai Cermin-andalas Kelompok social dibawah naungan Vihara Dharma Shanti Lubuk Pakam, Kabupaten Deli Serdang, menggelar acara ritual Buddha Rupang (patung Budha-red) dalam rangka memperingati hari Trisuci Waisak 2556 Tahun 2012, Minggu (13/5) sekitar pukul 15.00 WIB, di obyek wisata bahari Pantai Pondok Permai, Kecamatan Pantai Cermin, Kabupaten Serdang Bedagai. Ketua kelompok sosial Dharma Shanti Lubuk Pakam, Suwandi alias Tok Chen Yong menjelaskan, ritual rohani memandikan air jernih memakai gayung kecil ke kedua patung Budha berukuran kecil yang dilatarbelakangi dengan sebuah patung Buddha besar dan Naga merupakan simbol membersihkan diri dari sifat buruk. Di antaranya serakah, kebodohan, kebencian dan kesombongan dalam batin. Melalui ritual ini, segala keburukan yang ada dalam diri manusia menjadi bersih dan kembali suci. Dan hal tersebut dilaksanakan dalam rangkaian menyambut 3 momen. Yakni, menyambut hari Waisak, kelahiran sekaligus wafatnya Siddharta Gautama sudah digelar kelompok sosial Dharma Shanti Lubuk Pakam di bawah naungan Vihara Dharma Shanti dengan pembinanya Ven Miau Phing selama 2 hari. Sebelumnya, pada Sabtu, ritual serupa dipimpin langsung pembina Vihara Budha Shnati Lubuk Pakam, Ven Miao Bhing digelar di Kota Lubuk Pakam. Kemudian malam minggunya sedikitnya 300 orang umat Budha sembari menyalakan lilin sambil berjalan mengelilingi

Kisaran-andalas Berkat Siagian (25) warga Huta Lama Desa Gajah Kecamatan Meranti Kabupaten Asahan, merasa ditipu Asnan Siagian yang kesehariannya bekerja di PDAM Tirta Silau Piasa (TSP) Kisaran, sebesar Rp 40 juta. Menurut Tiurlan Boru Situmorang, orang tua dari Berkat Siagian kepada andalas, kemarin di kediamannya Desa Gajah Kecamatan Meranti, sebelumnya Asnan Siagian pernah mendatangi kediaman mereka Huta Lama, Desa Gajah, Kecamatan Meranti Asahan. "Tujuannya menawarkan kerjasama kepadanya, bahwa dia bisa memasukkan anaknya Berkat Siagian menjadi pegawai tetap PDAM Tirta Silau Piasa, perusahaan milik Pemkab Asahan dengan imbalan Rp 40 juta," kata Tiurlan menirukan ucapan Asnan. Setelah disepakati, pada 25 Januari 2010 disaksikan M Situmorang, Supriadi dan Abdul Siagian, Tiurlan memberikan sejumlah uang yang nominalnya senilai Rp 40 juta. Sebelum penyerahan uang tersebut oleh Tiurlan kepada Asnan. Kedua

Hari Tri Suci Waisak 2556

SIRAM - Para pengunjung pantai Pondok Permai Asom menyiramkan air ke patung Buddha dalam ritual mandi rohani Budha Rupang memperingati hari Tri suci Waisak 2556 dilaksanakan kelompok sosial Dharma Shanti Lubuk Pakam. kota Lubuk Pakam "Terakhir di obyek wisata bahari Pantai Pondok Permai, Kecamatan Pantai Cermin Sergai," ungkap Suwandi. Terpisah, salah seorang pengunjung Pondok Permai bernama Erviawati (21), warga Medan, usai melaksanakan ritual memandikan patung Budha mengaku, saat melaksanakan ritual ia bermohon ampun dan agar diberikan jalan baik dalam menjalan semua aktivitas, serta paling utama banyak rezeki.“Aku bermohon diberi kesehatan dan banyak uang. Terutama anak bang,” ucap gadis etnis Tinghoa yang akrab dipanggil Cumiwati tersebut. (RYAD)

belah pihak menyepakati perjanjian dituangkan di atas sebuah kertas bermaterai 6000. Intinya berbunyi, uang sebesar Rp 40 juta tersebut merupakan pinjaman sementara guna kepengurusan menjadi pegawai tetap PDAM TSP Kisaran. Selanjutnya isi perjanjian dimaksud, apabila dalam pengurusan tersebut Asnan Siagian tidak berhasil menjadikan Berkat Siagian menjadi pegawai tetap di perusahaan milik pemerintah daerah itu, uang Rp 40 juta tersebut dikembalikan seutuhnya tanpa ada pemotongan. Asnan Siagian saat dikonfirmasi di kediamannya, tidak memungkiri bahwa dua tahun lalu, tepatnya 25 Januari 2010 dirinya dengan Tiurlan Br Situmorang, orang tua dari Berkat Siagian ada membuat perjanjian tertulis bermaterai 6000. Namun, dari hasil perjanjian tersebut dirinya tidak berhasil menguruskan SK Pegawai tetapnya. "Alhasil, yang bersangkutan dan orangtuanya meminta uang Rp 40 juta dikembalikan seutuhnya sesuai kesepakatan yang ada," katanya. (FAS)

WARTAWAN DAERAH LANGKAT: Hasrizal, Budi Zulkifli, Syaiful Amri, Subur Syahputra, Dony Syahputra BINJAI: M Kamil Ismail DAIRI: Sondang Silalahi HUMBANG HASUNDUTAN: Marganda Lumbangaol DELISERDANG: Firdaus Tanjung, TH Sihombing, Bobby Lusaka Purba SERGAI: Supriyadi TEBINGTINGGI: Riady Kasidi TANAH KARO: Robert Tarigan SH, Lamhot Situmorang, Natanael Tarigan SIANTAR/SIMALUNGUN: Larham Simare-mare KISARAN: Hamdan Rangkuti AEK KANOPAN: Selamat Riady TANJUNG BALAI: Faisal M Yunus Nst (Koord.Liputan), H Zainul Fuad, Adi Sastra BATUBARA: Zulkifli Nasution LABUHAN BATU: Iwan Kesuma LABURA: M Ilyas Munthe SIBOLGA/TAPTENG: Ruslan Effendy Sinaga SAMOSIR: Fransiskus Sitanggang NIAS SELATAN: Edy Gunawan Zebua PALAS: M Effendi Pohan PAKPAK BHARAT: Wesrion Tumangger BIEREUN: H Suherman Amin LHOKSEUMAWE: Drs H Muhamad AH, Bukhari Tolus, Husnan LANGSA: Ruslan, Suharto BLANGPIDIE: Adi Sadana KUTACANE: Jamuddin Selian LHOKSUKON: Usman Cut Raja ACEH TAMIANG: Zul Herman.


SUMATERA UTARA

Selasa 15 Mei 2012

harian andalas | Hal.

13

Letkol (Mar) Daniel Kreuta :

Wartawan Harus Tahu Gunakan Senpi

PERIKSA - Kapolres Langkat AKBP Leonardus Eric Bhismo SIK SH saat memeriksa senpi anggota.

Kapolres Langkat Periksa Seluruh Senpi Personel Stabat-andalas Kapolres Langkat, AKBP Leonardus Eic Bhismo SIK SH memeriksa seluruh senpi para personilnya guna memastikan secara langsung berapa jumlah personel yang ada, apakah sudah sesuai dengan data yang ada atau tidak. Lalu, untuk mengecek senpi yang dipegang para personel, apakah sudah sesuai dengan data yang ada atau tidak serta untuk mengecek kondisinya, apakah sudah dirawat dengan baik atau tidak. Selain itu, untuk mengecek kesiapan dan disiplin para personel di lapangan.“ Senpi itu ibaratnya adalah seperti isteri pertama kamu. Jadi, ya harus dijaga dan dirawat dengan baik. Kalau tidak mau merawatnya, ya jangan pegang senpi,” tegas Kapolres kepada seluruh personel. kemarin. Ironisnya, saat diperiksa banyak juga ditemukan senpi yang ‘tidak terurus’ seperti laras yang berkarat, peluru kurang atau surat izin yang tidak jelas dan mati. Untuk itu, semua diperiksa dan dicatat dan senpi ‘yang bermasalah’ langsung ditarik. Selain itu, ada personil yang tidak datang tanpa ala-

san yang jelas. Bahkan, ada Kanit yang sudah tiga kali dipanggil tidak datang. Untuk itu, kapolres pun memerintahkan kepada Kasi propam IPTU Syamsir koto, SH untuk memrosesnya. Sementara itu, jumlah senpi yang bermasalah dan ditarik ke komando itu, yaitu dari Staf Polres 4, Sat Reskrim 4, Sat Narkoba 1, Sat Sabhara 2, Sat Lantas 13, Polsek Pkl Brandan 12, Polsek Tg Pura 3, Polsek Bahorok 1, Polsek Gebang 7, Polsek Kuala 7, Polsek Hinai 6, Polsek Salapian 8, Polsek Padang Tualang 1 dan Polsek Stabat 1. Seusai apel pemeriksaan senpi, Kapolres pun melakukan temu ramah dengan para wartawan di ruang kerjanya. Dalam kesempatan itu, Kapolres menegaskan tidak mau ada anggotanya terlibat narkoba dan judi. Kalau ada yang terlibat pasti akan ditindak dan diproses. “Ya, sudah saya tegaskan kepada seluruh anggota, jangan ada yang ‘bermainmain’ dengan judi dan narkoba. Untuk itu, saya berharap agar instruksi itu dijaga dan dilaksanakan dengan baik," ujarnya. (BD)

Pangkalan Brandan-andalas Dan Yonif 8 Marinir Tangkahan Lagan Letkol (Mar) Daniel Kreuta mengatakan, para wartawan yang dalam menjalankan tugasnya banyak menghadapi tantangan berat di lapangan, juga perlu dibekali cara menggunakan senjata api (senpi). Dengan begitu akan paham bagaimana cara menggunakan senpi, jika suatu saat diperlukan secara tidak terduga. "Dalam tugas wartawan mengetahui menggunakan senpi, termasuk penting, minimal mengerti cara menggunakannya dengan tepat," kata Letkol (Mar) Daniel Kreuta, saat menerima kunjungan silaturrahmi sejumlah wartawan di Markas Batalyon Infanteri 8 Marinir Tangkahan Lagan di Pangkalan Brandan, kemarin. Pada kesempatan itu, salah seorang wartawan Abdul Hakim yang bertugas di Kabupaten Langkat, diberikan kesempatan untuk menembak beberapa kali secara tepat menggunakan senjata jenis FN dengan peluru kaliber 9 mm di lapangan tembak dari jarak

sekitar 15 meter. Dan Yonif Letkol (Mar) Daniel Kreuta didampingi anggotanya yang memandu kegiatan menilai hasil yang diperlihatkan wartawan tersebut, dan hasilnya cukup lumayan untuk kategori pengguna senpi pemula. Di sisi lain untuk meningkatkan kemampuan tempur Korps Marinir TNI AL, mantan Kepala Sub Departemen Operasi Darat dan Komando Angkatan Laut itu mengatakan, latihan menembak tetap dilakukan minimal seminggu sekali diutamakan untuk pemegang senjata api karena peluru terbatas. (SBR)

MENEMBAK - Dan Yonif 8 Marinir Tangkahan Lagan Letkol (Mar) Daniel Kreuta memperhatikan wartawan, sedang latihan menembak.

Pemilukada Nias Selatan Dituding Cacat Hukum Nias Selatan-andalas Pemilihan Kepala Daerah (Pemilukada) Nias Selatan yang dilaksanakan Komisi Pemilihan Umum Kabupaten Nisel, 29 Desember 2010 lalu, dinyatakan tidak sah dan cacat hukum. Pasalnya, keputusan KPUD Kabupaten Nias Selatan No 41/ Kpts/KPU–Kab– 002.434832/2010 tanggal 4 Oktober 2010, yang membatalkan Keputusan KPU No 39, tidak sah alias cacat hukum. Hal ini terungkap ketika keluarnya amar putusan Mahkamah Agung (MA) No 263/K / TUN/ 2011, tentang perkara Kasasi Tata Usaha Negara, antara KPU Kabupaten Nias Selatan, melawan Fahuwusa Laia SH MH dan Rahmat Alyakin Dakhi MKes, dari calon incumbent.

Putusan itu, menolak permohonan kasasi dari pemohon kasasi Ketua KPU Kabupaten Nias Selatan tersebut ; menghukum pemohon kasasi/ tergugat untuk membayar biaya perkara dalam tingkat kasasi sebesar Rp 500.000 (lima ratus ribu rupiah). "Dalam putusan rapat permusyawaratan Mahkamah Agung RI pada 5 Oktober 2011, oleh Dr H Imam Soebechi SH MH, Hakim Agung yang ditetapkan Ketua Mahkamah Agung sebagai Ketua Majelis, H Yulius SH MH dan Dr H Supandi SP MHum, terang Ketua DPK FKI-1 Nisel, Erwinus Laia SSos MM MH kepada sejumlah wartawan di kantornya, kemarin. Diharapkan, Ketua KPUD Nias Selatan Pdt So’olo Manao STH, segera melakukan eksekusi Putusan Mahkamah Agung tersebut. "Artinya tidak ada alasan lagi untuk menunda-nunda, sebab putusan tersebut sudah mempunyai ketetapan hukum yang sah,” tegas Erwinus. Terpisah, Anggota KPUD Nias Selatan Deskarnian Zagoto SE, saat dikonfirmasi sejumlah

wartawan, menolak untuk memberikan tanggapan. Sebab hal itu bukan gawenya, tetapi merupakan wewenang Ketua KPUD. "Namun demikian, secara pribadi, sebagai warga negara yang taat hukum, amar putusan itu harus dilaksanakan," tegasnya. Sementara, keterangan dihimpun andalas dari berbagai kalangan intelektual, terjadi berbagai tanggapan terkait amar putusan MA tersebut. Ada kelompok menyebutkan putusan tersebut bisa juga tidak dilaksanakan. Sanksinya kepada KPU hanya dianggap membandel. Pendapat lain juga mengatakan hal itu harus dilaksanakan, karena sebelum adanya keputusan Komisi Pemilihan Umum Kabupaten Nias Selatan No 41/Kpts/KPU–Kab–002. 434832/ 2010, tanggal 4 Oktober 2010, sudah ada putusan selain dari PTUN yang menyebutkan, tahapan Pemilukada Nias Selatan jangan dilaksanakan sebelum ada putusan berkekuatan hukum. "Namun oleh Ketua KPUD Nisel So’olo Manao, hal itu tidak diindahkan," kata mereka. (EZ)

Pelaksanaan Pesta Danau Toba Terancam Gagal Simalungun-andalas Pesta Danau Toba Tahun 2012, yang dijadwalkan 30 Juni sampai 14 Juli, yang dipusatkan di Parapat terancam gagal. Pasalnya, dana untuk kegiatan tahunan Provinsi Sumatera Utara itu, tidak ditampung dalam APBD Provinsi Sumatera Utara, tahun 2012. Bupati Simalungun JR Saragih mengatakan, setelah melalui berbagai tahapan, persiapan, serta pertimbangan-pertimbangan lainnya, pihaknya menyimpulkan pelaksanaan Pesta Danau Toba tahun 2012, diundurkan dari tanggal 30 Juni sampai 14 Juli, menjadi bulan Oktober. Tujuannya, kata Saragih, agar dana penyelenggaraan dapat ditampung pada APBD Perubahan Provinsi Sumatera Utara, tahun 2012. Sebab, pada APBD induk belum, ditampung. Kemudian, untuk memberikan peluang bagi semua pihak untuk lebih mematangkan persiapanpersiapan Pesta Danau Toba,” ujar Bupati Simalungun JR Saragih pada penyerahan bantuan Bank Indonesia, community social responsibility (tanggungjawab sosial perusahaan kepada rakyat) untuk pilot proyek budidaya sapi dengan pola pertanian terpadu kepada Kelompok tani Madina, Nagori Bosar, Kecamatan Panombean Pane,

Simalungun, Senin (14/5). Padahal, kata Saragih didampingi Ketua Panitia Pesta Danau Toba tahun 2012, Ir Jan Wanner Saragih, dasar penunjukan Kabupaten Simalungun sebagai tuan rumah PDT 2012 adalah amanah Plt Gubsu pada 27 Desember 2011 di Parapat, saat pembukaan PDT tahun 2011 lalu,” ujarnya. Oleh sebab itu, kata JR Saragih lagi, penunjukan tersebut ditindaklanjuti dengan terbitnya SK Gubsu Nomor 188.44/201/KPTS/2012, tanggal 19 Maret 2012, tentang Panitia Penyelenggaran Pesta Danau Toba, di Provinsi Sumatera Utara, tahun 2012. Dengan dasar itu, Pemkab simalungun telah menyikapi hal tersebut dengan melakukan rapat koordinasi dengan enam Kabupaten se kawasan Danau Toba, pada Februari lalu. Kemudian, melakukan rapat koordinasi dengan tujuh Kabupaten se-Kawasan Danau Toba pada tanggal 29 Februari dan tanggal 1 Maret, dengan kesepakatan utama tentang kepengurusan panitia melibatkan seluruh kabupaten tersebut, serta tanggal pelaksanaan 30 Juni sampai 14 Juli. Lalu, audiensi seluruh bupati se-kawasan Danau Toba 17 Maret dengan Plt Gubsu di Medan,” ujarnya. (LS)

PNPM Lebih Bermanfaat dari Proyek APBD Batu Bara-andalas Perbandingan manfaat penyerapan program pembangunan antara proyek PNPM dan APBD sektor infrastruktur, boleh dikatakan lebih unggul program PNPM. Alasannya, karena proyek di PNPM Mandiri Pedesaan pelaku utamanya adalah masyarakat dan dikerjakan secara mandiri. Demikian dikemukakan Fasilitator Teknik PNPM Mandiri Pedesaan, Kecamatan Tanjung Tiram Alfin kepada andalas, Senin (14/5) di kantornya. "Perbandingan itu tampak terlihat jelas," katanya. Lebih jauh dikatakannya, Program Nasional Pemberdayaan Masyarakat (PNPM) Mandiri Pedesaan jauh lebih efektif. Sebab, anggaran yang dialokasikan jumlahnya dapat disesuaikan dengan alokasi anggaran pembangunan. Berbeda dengan APBD yang jumlah alokasinya sangat fantastis. Sedangkan, pelaksanaannya dari pemerintahan. Biasanya program pemerintahan pada setiap kegiatan lebih mengedepankan unsur proyek. Artinya, keuntungan lebih dikedepankan daripada program. Hasil penelitian pelaku PNPM Pusat menyebutkan perbandingan penyerapan anggaran dari program PNPM Mandiri dan APBD diketahui berbanding terbalik dari laju persentase penyerapannya. "Kalau di PNPM Mandiri Pedesaan penyerapan pemborosan anggarannya diperhitungkan sekitar 0,3 persen. Sedangkan di APBD pemborosan anggarannya diperhitungan 30 persen. Perbandingan itu sangat mencolok," kata Alfin. (ZN)

Pemkab Pakpak Bharat Gotong Royong di Tinada

DIPRO TES - Kondisi jalan nasional yang rusak menghubungkan Sibolga-Tarutung, tidak jarang mengundang protes dari DIPROTES warga setempat.

Mendesak, Percepatan Perbaikan Jalan Nasional Sibolga-Tarutung Sibolga-andalas Warga dan pengguna jalan negara Sibolga-Tarutung, mendesak pemerintah pusat c/q pemerintah provinsi melalui Dinas Bina Marga dan Balai Besar Sumatera Utara (Sumut), melalui Satuan Kerja PPK 12 Sibolga-Cs memperbaiki jalan nasional Sibolga-Tarutung, termasuk jalan nasional Tarutung menuju Medan, yang sudah sangat memprihatinkan. “Tanda-tanda perbaikan belum ada sampai detik ini, sementara pemerintah pusat telah mengalokasikan anggaran miliran rupiah untuk perbaikannya terutama perbaikan jalan Nasional Sibolga-Tarutung,” kata Ketua LSM Kupas Tumpas Sibolga-Tapteng Parulian Sihotang, menjawab andalas,

kemarin. Parulian mengatakan, pemerintah provinsi c/q pemerintah pusat sudah sewajarnya mempercepat proses perbaikan jalan Nasional Sibolga-Tarutung tersebut. Mengingat kondisinya sudah sangat rusak parah dan sangat berbahaya untuk dilintasi. “Beberapa hari lalu saya berangkat ke Medan dan kembali ke Sibolga, ternyata bukan hanya penumpang menangis, tetapi mobil penumpang juga ikut 'menjerit'," sebut Pakpahan. Dia prihatin, upaya percepatan pembahasan APBD oleh pemerintah dan legislatif daerah sesuai perintah pemerintah pusat atas nama Undang-Undang ternyata tidak serta merta mempercepat proses pembangunan. Jalannya birokrasi pe-

merintah terutama pembangunan proyek-proyek melalui proses tender tetap sama dari tahun ke tahun atau selalu berlangsung menjelang berakhirnya anggaran. Pejabat Pembuat Komitmen (PPK) pada Satuan Kerja Pelaksanaan Jalan Nasional Wilayah II Provsu, Siduhuaro Dachi yang dihubungi melalui ponselnya mengalihkan telepon selularnya ketika akan ditanya mengenai program pembangunan jalan negara Sibolga-Tarutung tersebut. Pada Tahun Anggaran (TA) 2012, pemerintah pusat melalui APBN mengucurkan dana sebesar 200-an miliar lebih untuk pendanaan perbaikan seluruh kerusakan jalan nasional di wilayah Pantai Barat Sumut. (MP/RES)

Pakpak Bharat-andalas Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Pakpak Bharat dan masyarakat melakukan kegiatan gotong royong (gotroy) di Desa Tinada, Jumat lalu. Gotong Royong kebersihan yang dilakukan, merupakan salah satu tindak lanjut dari Pemkab setelah menetapkan Desa Tinada sebagai Desa Binaan PKK dan Desa Wisata Kabupaten Pakpak Bharat. Terlihat, para pimpinan SKPD se-Kabupaten Pakpak Bharat yang turut dalam kegiatan gotong royong ini tidak ragu-ragu dan bersemangat melakukan pembersihan sampah, mengorek saluran air dan merapikan beberapa pot-pot bunga yang sebelumnya sudah ada pada lokasi tersebut. “Kondisi inilah yang diharapkan dan terus menjadi bagian dari kehidupan kita nantinya karena ini merupakan tanggung jawab kita bersama,” kata Tekki Angkat. Titik pelaksanaan gotong royong ini adalah seputaran jalan protokol menghubungkan Desa Tinada dengan Kecamatan Salak, Kecamatan Sukaramai dan Kecamatan STTU Jehe. Pada kesempatan tersebut secara simbolis Tekki Angkat, menyerahkan 10 bunga di dalam pot, penyerahan tong sampah dan pemasangan 2 buah plank Sapta Pesona. “Kami juga meminta agar bunga yang ditanam, tempat sampah yang tersedia dapat dirawat dan dimanfaatkan semua warga di sini. Saya juga meminta kepada aparatur kecamatan dan desa harus senantiasa menjadi teladan mewujudkan desaku bersih atau Kecamatanku bersih, termasuk menciptakan ketenteraman dan ketertiban,” kata Tekki Angkat. Terpisah, Kepala Bagian Humas Setda, Kastro Manik SSos mengatakan, kegiatan Jumat bersih seperti ini memang rutin dilakukan dengan melibatkan jajaran PNS Pemkab Pakpak Bharat dan masyarakat. “Ini sejalan dengan arahan bupati pada Rakerda beberapa waktu lalu yaitu menumbuhkan perilaku gotong-royong di berbagai aspek kehidupan, seiring dengan kerja keras, kerja cerdas dan kerja ikhlas kita,” ungkapnya. (WES)


ACEH MEMBANGUN

Selasa 15 Mei 2012

harian andalas | Hal.

14

Aceh Utara dan Banda Aceh Ikut MWBIZ 2012 Aceh Utara-andalas Kabupaten Aceh Utara dan Kota Banda Aceh mendapat undangan untuk ikut serta dalam pameran The 3rd Muslim World Business and Investment Zone (MWBIZ) 2012 di Jakarta Convention Centre, pada 12-16 September mendatang. Kedua daerah ini mewakili Provinsi Aceh untuk mempromosikan usaha kerajinan Islami dalam ajang MWBIZ. Muhammad Azhari, Anggota DPR-RI asal pemilihan Aceh kemarin mengatakan, Kota Banda Aceh dan Kabupaten Aceh Utara, akan diundang secara resmi untuk menghadiri ajang Muslim World Business and Investment Zone (MWBIZ) tahun 2012 di Jakarta. “Tujuan mengikutsertakan Banda Aceh dan Aceh Utara, agar kedua daerah ini dapat mempromosikan produk-produk bernuansa Islami ketingkat nasional dan internasional,” sebut Muhammad Azhari. Tidak hanya itu, peluang investasi yang lebih luas untuk membentuk ketahanan ekonomi yang lebih kuat dalam komunitas bisnis antar Negaranegara muslim di dunia. Menurut Azhari, dalam kegiatan promosi produk kerajinan muslim ini, akan diikuti oleh 57 negara Islam dibawah Organization of Islamic Conference (OIC). (UCR) andalas/suherman amin

Tujuh Organisasi Mahasiswa di Unimus Dikukuhkan Bireuen-andalas Sebanyak 217 personel dari tujuh organisasi Himpunan Mahasiswa Jurusan (HMJ) program studi Fakultas Keguruan dan Ilmu Pendidikan (FKIP) Universitas Almuslim (Unimus) Bireuen, dikukuhkan Dekan FKIP Unimus Dra Zahara MPd di Aula MA Jangka Unimus. Pengukuhan kepengurusan organisasi mahasiswa tingkat Program Studi yang dikukuhkan itu sebanyak 217 orang, terdiri atas tujuh organisasi mahasiswa dari berbagai jurusan yang ada di FKIP Unimus tersebut. Kepengurusan organisasi mahasiswa tingkat Program Studi yang dikukuhkan masing-masing HMJ Matematika, HMJ Biologi, HMJ Fisika, HMJ Bahasa dan Sastra, HMJ Bahasa Inggris, HMJ Ekonomi Koperasi dan HMJ PGSD. Dekan FKIP Unimus Peusangan Dra Zahara MPd dalam arahannya mengatakan, dengan pengukuhan ini akan menciptakan kesatuan, kekompakan dan kebersamaan bagi semua pengurus organisasi kemahasiswaan. “Kepada semua pengurus yang telah dikukuhkan ini agar dapat membuat terobosan program kerja dengan mengedepankan inovatif, kreatif serta keteladanan. Sebab, organisasi ini sebagai wadah tempaan serta godokan ilmu agar menjadi seorang pemimpin bangsa ke depan,” harapnya. (HERA)

Kartu Relawan ZIKIR Disalahgunakan Blangpidie-andalas Berkembang isu yang tak sedap di kalangan masyarakat di Kabupaten Aceh Barat Daya (Abdya), atas pemanfaatan kartu relawan pasangan ZIKIR pada Pemilukada 9 April lalu. Yang dimanfaatkan salah satu pasangan calon yang maju pada putaran kedua untuk calon Bupati dan Wakil Bupati di Abdya. Dimanfaatkannya kartu relawan ZIKIR untuk mengkampanyekan pasangan lain, itu merupakan hal yang tidak baik. Partai Aceh, baik yang di Provinsi maupun yang ada di Kabupaten Kota tidak pernah mendukung pasangan lain kecuali pasangan calon yang diusung oleh Partai Aceh itu sendiri. Hal tersebut dikatakan Ketua Umum Tim Pemenangan ZIKIR dan JIHAD Tgk Amnasir, untuk Kabupaten Aceh Barat Daya kepada andalas, Senin (14/5). Pemanfaatan kartu relawan ZIKIR oleh Tim pasangan calon Bupati yang lain pada saat melakukan pertemuan dengan masyarakat, itu dapat merugikan pihaknya dan ini tidak bisa di toleril. Karena pasangan calon gubernur terpilih tidak pernah mendukung pasangan lain, kecuali pasangan yang diusung oleh Partai Aceh. Baik untuk Kabupaten Abdya maupun Kabupaten lain. Dikatakannya, jangan menjual obat dengan memakai merek orang lain karena itu salah. ”Kami minta kepada orang yang memiliki kartu relawan ZIKIR yang tidak mendukung pasangan JIHAD agar tidak melakukan lagi hal-hal yang merugikan orang lain,” jelasnya. Ketua Partai Aceh Wilayah Blangpidie Tgk M Nazir juga mengatakan hal yang sama. Dia berharap jangan gunakan kartu relawan ZIKIR tersebut sebagai alat untuk menyampaikan kampanye kepada masyarakat. (AS)

MIRING - Sebuah truk melintasi jembatan berkontruksi beton Jalan Bireuen-Takengon kilometer 11-12 tepatnya di kawasan Gampoeng Teupin Mane Juli, kondisinya saat ini sudah miring.

Jembatan Teupin Mane Rusak Parah Bireuen-andalas Jembatan berkontruksi beton Jalan Bireuen-Takengon kilometer 11-12 tepatnya di kawasan Gampoeng Teupin Mane Juli, kondisinya saat ini sudah rusak. Bahkan besi lantai abonemen hanya terpaut beberapa centimeter. Akibat besi lantai abonemen jembatan tersebut hanya terpaut kisaran beberapa centimeter, kondisi jembatan sebelah

kiri bila kita ke arah TakengonBener Meriah dari Bireuen sudah tampak miring. Dengan kondisinya seperti itu dikhawatirkan suatu waktu tanpa disadari, ketika truk yang membawa bahan maupun dilewati truk alat berat jembatan tersebut bukan tidak mungkin akan roboh bila tidak segera diantisipasi. Pengamatan andalas, kemarin ke Teupin Mane mela-

porkan, kondisi jembatan yang menjadi urat nadi perekonomian rakyat antar kabupaten itu dalam kondisi memprihatinkan. “Fondasi jembatan itu sudah lama rusak dan miring akibat tembok kaki sudah patah. Besi lantai dan abonemen hanya terpaut sekira beberapa cm lagi,” kata Ishak warga setempat. Tgk Ishak menambahkan, kondisi itu terjadi akibat erosi

dan tanah longsor, serta akibat digoyang gempa dan hal itu tentunya pihak terkait perlu segera mengambil tindakan nyata, demi mencegah timbulnya korban jiwa. “Kita takut, bila tidak segera ditangani akan menelan korban. Sebab, selain menjadi urat nadi perekonomian masyarakat antar kabupaten seperti Kabupaten Bener Meriah-Takengon Aceh Tengah juga fatal

Bantuan PUAP Macet

Distan Aceh Utara Tak Mau Disalahkan Aceh Utara-andalas Pelaksanaan PUAP sungguh sangat adem-ayem, miliran rupiah anggaran Kementerian Pertanian Jakarta Pusat macet total, Distan Aceh Utara akui tak banyak akal untuk menyelesaikan. Seratusan gapoktan yang menerima bantuan dana program usaha agrobisnis pedesaan (PUAP) di penjuru kecamatan di Kabupaten Aceh Utara tak terealisasi. Sementara, pembahasan realisasi persentase program tersebut menggebu-gebu dibahas di Banda Aceh, hingga menyebutkan penyerapan PUAP Aceh memuaskan. Jika di kabupaten lain terjawab dengan realisasi mencapai 90%, namun tidak di Kabupaten Aceh Utara, Pasalnya, keterangan Dinas Pertanian dan Peternakan Aceh Utara tidak memiliki data konkrit terkait realisasi. Bahkan, dari dinas terkait, kemarin menyebutkan, berdasarkan jumlah gapoktan rata-rata kecamatan, dari PUAP itu tidak berjalan semestinya. Sebagian kecil anggaran gagal di proses, tapi sebagian besar lainnya macet serta tidak bergulir. Kendatipun, anggaran tersebut terus menumpuk di Kabupaten Aceh Utara tiap tahunnya. Dari keterangan Anwar Daud, Kabid Pengembangan Usahan Tani, Dinas Pertanian dan Peternakan Aceh Utara yang juga

sebagai sekretaris PUAP kabupaten setempat, menyebutkan, penerima manfaat dari dana PUAP tersebut tercatat masing-masing di tahun 2008, Kecamatan Lhoksukon sebanyak 7 gapoktan, Sawang 6 gapoktan, Meurah Mulia 5 gapoktan, Kuta Makmur 3 gapoktan, Baktiya 2 gapoktan, Langkahan 6 gapoktan, Cot Girek 4 gapoktan dan Nibong 2 gapoktan. Jumlah kesuluhan gapoktan penerima PUAP 2008 sebanyak 35 gabungan kelompok tani. Pada tahun 2009, Lhoksukon 1 gapoktan, Sawang 2 gapoktan, Meurah Mulia 1 gapoktan, Kuta Makmur 2 gapoktan, Baktiya 1 gapoktan, Baktiya Barat 2 gapoktan, Langkahan 1 gapoktan, Cot Girek 1 gapoktan, Nibong 1 gapoktan, Pirak Timu 1 gapoktan, serta Paya Bakoeng 2 gapoktan. Jumlah semua, sebanyak 15 gapoktan. Demikian juga di tahun 2010 sebanyak 29 gapoktan, yaitu, Sawang 2 gapoktan, Meurah Mulia 3 gapoktan, Krueng Geukuh 2 gapoktan, Meunasah Geudoeng 1 gapoktan, Kuta Makmur 2 gapoktan, Tanah Jambo Aye 2 gapoktan, Baktiya 1 gapoktan, Baktiya Barat 2 gapoktan, Langkahan 1 gapoktan (tidak di proses pengalokasian dana), Matang Kuli 1 gapoktan (tidak di proses pengalokasian dana), Nisam 9 gapoktan, Nisam Antara 1 gapoktan, Simpang Kramat 1 gapoktan, juga Bayu 1 gapoktan. Untuk tahun 2011 jumlah penerima PUAP berkurang menjadi 19 gapoktan, antaranya, Sawang 1 ga-

poktan, Tanah Jambo Aye 2 gapoktan, Meurah Mulia 1 gapoktan, Kuta Makmur 2 gapoktan, Baktiya 1 gapoktan, Bandar Baru 2 gapoktan, Dewantara 4 gapoktan, Geudong Pasee 1 gapoktan, Nisam 3 gapoktan (tidak diproses pengalokasian dana), Samudera 1 gapoktan, dan gapoktan terakhir Simpang Kramat 1 gapoktan. Demikian halnya hampir pertengahan tahun 2012, saat ini sebanyak tiga gapoktan dapan proses pencairan dana, dengan jumlah anggaran yang diterima masing-masing gabungan kelompok tani (gapoktan) desa tertentu, di kecamatan setempat sebesar 100 juta rupiah per gapoktan. Ironisnya sejumlah miliaran rupiah yang di salurkan dari anggaran kementerian pertanian tersebut tak dapat diselamatkan, hingga saat ini persentase realisasi pengelolaannya tidak jelas. Dari dinas terkait mengaku tidak bisa melakukan apa-apa, dengan berdalih anggaran tersebut langsung dari Pusat disalurkan ke rekening gapoktan masing-masing. “Kita sudah menerima laporan usulan, dari PMT yang dibentuk Distan, didampingi penyuluh, maka gapoktan yang bersangkutan membentuk Rancangan Usaha Kelompok (RUK). Maka setelah semua data itu diakui pendamping dikirimkan data, jika akurat, dananya akan langsung masuk ke rekening masing-masing. Selebihnya kami hanya menerima laporan dari pendamping saja,” jawab Anwar. (EN)

terhadap aktivitas masyarakat yang menggunakan jembatan itu,” tambahnya. Terkait masalah itu, kita berharap kepada instansi terkait agar segera memperbaiki jembatan tersebut. Sebab bila runtuh, akan membuat jalur transportasi dan ekonomi masyarakat di sana akan terganggu dan lumpuh total. (HERA)

Pimpinan Aceh Harus Jadi Panutan Langsa-andalas Penjabat (Pj) Gubernur Aceh Tarmizi A Karim mengharapkan agar para pemimpin di Aceh dalam semua tingkatan, harus mampu menjadi panutan bagi rakyat yang dipimpinnya. Salah satu teladan itu adalah dengan membangun ukhuwah serta memperkuat basik/dasar syariat Islam di Aceh. Hal itu ditegaskan Tarmizi A Karim kepada wartawan, Senin (14/5) di Pendopo Meuligo Aceh Timur di Langsa usai bersilaturahmi dengan para kepala daerah di wilayah timur Aceh dan muspida/muspika yang meliputi Kabupaten Aceh Timur, Kota Langsa dan Aceh Tamiang. Hadir dalam silaturahmi tersebut Pj Bupati Aceh Timur Nasrullah Muhammad, Pj Wali Kota Langsa Bustami Usman, Bupati Aceh Tamiang Abdul Latief, Kapolres Aceh Timur AKBP Iwan Eka Putra, Dandim 0104 Letkol Inf Mohammad Hasan dan unsur muspida/muspika tiga daerah serta para Kepala Biro Pemerintah Aceh, Kepala SKPA dan lainnya. Seorang pemimpin, lanjut Tarmizi A Karim, akan berhasil apabila mereka dekat dengan rakyatnya dan mau mendengar uneg-uneg dari rakyatnya. Rakyat akan cinta dan rindu dengan pemimpin yang seperti ini. Namun sebaliknya, bila kita jauh atau menjauh dari rakyat, maka akan banyak persoalan yang muncul dan menghambat kita selaku seorang pemimpin. Dalam kesempatan tersebut, Pj Gubernur Aceh ini juga menekankan kepada seluruh pemimpin dan kepala daerah untuk memprioritaskan pendidikan usia dini, atau anak-anak dengan bekal pendidikan agama di daerah masingmasing. Juga prioritas pada pendidikan komprehensif sains dan tehnologi serta syari’ah. Karena dengan pendidikan agama dan juga dipadukan dengan pendidikan umum yang berkualitas akan melahirkan putra putri generasi bangsa yang baik dan bertaqwa kepada Allah SWT. Ke depan juga kita (Provinsi Aceh-red), sebut Tarmizi A Karim, harus mampu mencetak lebih banyak lagi putra putri bangsa sebagai sumber daya manusia (SDM) yang berkualitas. Hal ini dapat dijadikan salah satu indikator bahwa selama ini banyak anak anak Aceh yang berjaya dan berhasil di luar daerah serta mancanegara. (LAN)

Organisasi Pers PWA Terbentuk di Aceh Laporan: Efendi Noerdin Atas kesepakatan bersama beberapa kalangan wartawan dari berbagai media cetak dan elektronik di Lhokseumawe dan Aceh Utara, membentuk sebuah organisasi pers baru. Lahirnya organisasi baru wartawan yang berkantor pusat di Kota Lhokseumawe merupakan sebuah pemikiran dari seorang wartawan senior Ibrahim Achmad, dengan diberi nama Persatuan Wartawan Aceh (PWA). Setelah dikukuhkan Gubernur, tambah Abu Beurahim yang oleh rekan pers mempercaya sebagai Ketua Umum DPP-PWA terus melakukan berbagai kegiatan, meskipun secara merangkakrangkak. Namun, belakangan dukungan dari rekan jurnalis berbagai mediapun terus mengalir di beberapa Kabupaten/Kota di Aceh, akhirnya PWA berhasil mengepak sayapnya dengan menerima wartawan muda dari berbagai harian dan Mingguan

terbitan Aceh, Medan dan Jakarta menjadi sebagai anggota. Kehadiran PWA di Aceh bukan ingin bertanding dengan beberapa organisasi wartawan lainnya yang ada di Aceh, seperti PWI dan AJI. Justru kehadiran PWA terus bersanding dengan rekan dari organisasi lainnya. Malah dalam berbagai kegiatan, ikut bekerjasama dan saling membantu seperti ulang tahun PWI dan AJI, anggota PWA juga ikut melibatkan diri dalam panitianya, demikian juga dengan kegiatan dilakukan PWA sebaliknya dibantu rekan pers lain. “Saya yakin, nanti di provinsi lain seperti Sumut juga akan lahir organisasi pers seperti PWSU (Persatuan Wartawan Sumatera Utara) yang berkantor pusat di Medan tanpa niat bertanding, tapi terus bersanding,” kata Abu Beurahim. Dalam mengembangkan DPPPWA, Abu Beurahim memegang Ketua Umum selama empat tahun. DPP-PWA berhasil mengepak sayapnya ke beberapa Kabupaten Kota, seperti Aceh Utara, Lhok-

masih Muhammad Nazar SAg seumawe, Langsa, Aceh Timur, yang ikut dihadiri sejumlah Kota Banda Aceh. Selain itu, instansi pemerintah dan ketua Kabupaten Aceh Tenggara dan organisasi wartawan lainnya, Gayo Lues, daerah tersebut sekaligus membuat memiliki seminar yang diikuti sekitar 30-an sejumlah wartawan. anggota, Kongres serta mereka adalah seminar yang wartawan berlangsung selama berbagai harian tiga hari itu, Abu dan Mingguan Beurahim sendiri dan elektronik yang kini dipercaya terbitan Medan sebagai Kepala dan Aceh. Perwakilan Harian Setelah Serambi Indonesia empat tahun, Lhokseumawe, tak kemudian Abu lagi mencalonkan diri Beurahim sebagai calon Ketua menyerahkan periode 2012-2015. kepengurusan “Saya serahkan kepada DPP-PWA kepada sejumlah rekan rekan wartawan yang jurnalis muda Ibrahim Achmad muda dan berbakat, berprestasi. Saya melihat tentunya melalui Kongres ke-I wartawan muda-muda sekarang yang digelar di Hotel Lido Graha sangat berpotensi, saya penuh Lhokseumawe bulan November berkeyakinan anggota PWA akan 2011 lalu. Kongres-I itu dibuka datang lebih maju dan berpihak oleh Wagub Aceh, waktu itu

pada rakyat,” katanya. Dalang Kongres ke-I tersebut, terpilih Drs H Muhammad AH sebagai Ketua Umum, Armiadi SE sebagai Ketua-I, Irmansyah sebagai Sekjen dan sejumlah wartawan muda lainnya turut mengisi kepengurusan. Termasuk di berbagai Divisi, termasuk juga seorang Pengacaranya Ridwan Hadi SH Cs ikut dicantumkan namanya. Sementara Abu Beurahim hanya ditempatkan posisinya sebagai Pembina Utama dan Idris Bendung sebagai pembina-II. Sejumlah pengurus sekarang sedang mempersiapkan diri menggelar Miladnya ke- 5 yang akan digelar sekitar September 2012, dengan diisi berbagai kegiatan sosial mulai sekarang. Keterangan Logo PWA: Rencong merupakan lambang Daerah Aceh, malah telah dijuluki dengan sebutan Tanah Rencong. Selain itu rencong juga senjata bagi rakyat Aceh. Warna dasar rencong kuning emas dan gagang rencong Aceh pada dasarnya

gading gajah. Gajah adalah kendaraan raja Aceh masa lalu Sultan Iskandar Muda, sampai sekarang lambang kendaraan raja Aceh Iskandar Muda masih digunakan sebagai simbol di baju TNI di Aceh. Bila diambil sebilah rencong Aceh, kemudian diletakkan di atas meja serupa dengan huruf tulisan Bismillah. Kedua ujung rencong tegak ujung ke atas menandakan Aceh masa damai. Selain itu juga ujungnya menyerupai dengan mata pena hero. Rencong tersebut melindungi Persatuan Wartawan Aceh (PWA). Gagangnya berbentuk WA yang dimaknai sebagai wartawan Aceh. Delapan Nilai Dasar PWA: 1. Jujur, 2. Bertanggungjawab, 3. Visioner, 4. Disiplin, 5. Kerjasama, 6. Adil, 7. Peduli 8. Pro-rakyat. ............................Habis.......................


SAMBUNGAN

Selasa 15 Mei 2012

harian andalas | Hal.

15

Musala Tim Evakuasi Bertaruh Nyawa Demi Black Box Sukhoi 'Dikorbankan' untuk Fasilitas Gym DPRD Medan .........(Dari Halaman 1) awal Juni mendatang. Sementara penyewaan gedung dalam kontrak telah dilakukan sejak awal Mei 2012. "Terhitung Mei 2012 gedung Pelni itu sudah resmi kita kontrak untuk digunakan sebagai kantor dan sekretariat DPRD Medan," ujarnya. Dengan begitu mulai Juni 2012, aktivitas anggota DPRD Medan seperti sidang paripurna dan rapat alat-alat kelengkapan dewan akan dilaksanakan di gedung Pelni. Pantauan wartawan di gedung DPRD Medan, Senin (14/5), sejumlah staf dan pegawai negeri sipil (PNS) sekretariat DPRD Medan mulai mengumpulkan berbagai berkas untuk dimasukkan ke kardus dan karung agar mudah diangkut ke gedung sementara. Tidak Relevan Sementara itu, Sekretaris Lembaga Penelitian (Lemlit) Universitas Darma Agung (UDA),

Saurlin Siagian saat dikonfirmasi wartawan sangat menyayangkan penambahan dan pembuatan fasilitas gym tersebut. Menurutnya, tidak ada relevansinya keberadaan fasilitas gym itu dengan aktivitas wakil rakyat. Oleh karena itu dia meminta kepada wakil rakyat agar transparan menjelaskan siapa yang memberikan fasilitas gym itu. "Buat apalah fasilitas gym itu dibuat, toh selama ini kalau ada aktivitas olahraga senam yang rutin dilakukan di hari Jumat, jarang wakil rakyat itu ikut senam," ujar lulusan Jerman ini. Kemudian, ujarnya, jika di kemudian hari ternyata fasilitas gym itu tidak berperan dalam meningkatkan kebugaran anggota dewan, maka patut dipertanyakan urgensi dari keberadaan fasilitas gym itu. "Kalau toh nanti mereka tetap tidak bugar, sering sakit-sakitan, lalu, buat apa fasilitas gym itu?" tegas Saurlin. (BEN)

Diduga, Sabu Sitaan Poldasu Dijual ke Kampung Kubur .........(Dari Halaman 1) bukti sabu-sabu di Direktorat Narkoba Poldasu kepada majelis hakim Dwi Daryanto SH dan tim JPU Nilma SH dkk. "Nah, dari keterangan Nazaruddin, klien kita, barang bukti plastik berlogo Direktorat Narkoba Poldasu itu didapat dari seorang petugas yang menawarkannya sabu. Setelah barang itu diterima, klien kita langsung ditangkap," terang kuasa hukum terdakwa Julheri Sinaga SH, ketika ditemui usai persidangan. Menurut Julheri, barang bukti yang berada di tangan kliennya saat penangkapan adalah barang bukti narkoba milik Direktorat Narkoba Polda Sumut. "Dari keterangan saksi Ismi, anggota Dit Narkoba Poldasu, bahwa plastik itu adalah plastik yang biasa digunakan petugas Dit Narkoba Poldasu untuk menyimpan barang bukti narkoba," bebernya. Padahal, sebagaimana keterangan saksi, barang bukti maupun plastik tersebut tidak sembarangan berada di luaran dan tidak diperjualbelikan. Barang bukti itu harus disimpan di tempat penyimpanan yang hanya

direktur saja yang memiliki akses ke dalamnya. Kuat dugaan, maraknya peredaran narkoba melibatkan oknum-oknum kepolisian yang notabene seperti disampaikan terdakwa. "Barang bukti dijual untuk menjebak seseorang sehingga ada alasan-alasan mendasar bagi mereka untuk melakukan penangkapan. Kita berharap pihak kepolisian dapat berkaca diri bahwa maraknya narkoba tidak bisa diberantas kalau orang-orang dalam, bagian dari masalah. Kita meminta pimpinan kepolisian tertinggi segera bersih-bersih diri sehingga tidak merusak generasi muda ke depan," pintanya. Disinggung mengenai status hukum kliennya, Julheri menyerahkan sepenuhnya kepada majelis hakim. Kalau memang kliennya melakukan kesalahan, pihaknya legowo terdakwa dijatuhi hukuman. Namun kalau tidak bersalah, jangan dihukum. "Harus diungkap kebenaran materilnya dan oknum-oknum yang bisa menjualbelikan barang bukti narkotika harus segera dibersihkan sedemikian rupa," harapnya.(THA)

Sewakan Wajah

untuk Dipasangi Iklan .........(Dari Halaman 1) perusahaan yang berminat memasang iklan di wajahnya. Mengapa tidak? Toh nantinya iklan itu akan tetap terpasang sepanjang hayat. Dan agaknya, Uwe Troschel tidak ragu-ragu atau risih dengan tampilan wajahnya yang penuh dengan iklan itu nantinya.

Setiap bagian di wajahnya dibandrol dengan harga sewa yang berbeda-beda. Untuk memasang iklan di dahi Troschel mematok 50.000 euro, pipi kiri-kanan masing-masing 20.000 euro, hidung 2.000 euro. Jika ada yang ingin menyewa seluruh bagian wajahnya, maka cukup bayar dengan tarif 100.000 euro saja. Anda berminat menyewanya? (INT)

Ribuan Umat Buddha Ikuti Pemberkatan .........(Dari Halaman 1) atraksi barongsai dan pesta kembang api. Sementara acara kesenian dimeriahkan oleh GABI Taman Alam Lumbini, GABI Metta Jaya, dan vokalis Jaya Manggala Group yaitu Silvi Ou, Selly, Hendra Leonardi, dan Julien. Pada perayaan Waisak ini vokalis Jaya Manggala Group membawakan lagu berjudul tiga peristiwa suci ciptaan Jinamarga Thien Sang dengan genre musik Pop Rap, di mana musik lagu ini di arrange oleh Agus Hardiman yang merupakan salah satu arranger musik Agnes Monica. Lagu ini merupakan salah satu lagu yang akan dirilis menjadi album perdana vokalis Jaya Manggala Group pada bulan Juli nanti di Jakarta, judul album perdana ini adalah Never Give Up.

Di kesempatan itu, Ketua Panitia Chairuddin Kuslan SE MMPd menjelaskan, Waisak merupakan hari suci penting dan sarat akan makna bagi umat Buddha. Bukan sekadar seremonial, tapi lebih jauh dari itu, momen Waisak adalah saat untuk mengenang kembali perjuangan dan jasa-jasa Buddha Sidharta Gautama (Buddha Sakyamuni). Dikatakannya, Waisak mengingatkan umat Budhha akan tiga peristiwa dalam kehidupan guru agung. Pertama, kelahiran Pangeran Sidharta Gautama di Taman Lumbini pada 623 sebelum Masehi. Kedua, petapa Gautama mencapai penerangan sempurna di bawah pohon Bodhi di Bodhagaya 588 SM. Ketiga, Buddha Sakyamuni Parinibbana di Kusinara 543 SM. (SIONG)

Jakarta-andalas Tim evakuasi belum bisa mengevakuasi kotak hitam (black box) pesawat Sukhoi Superjet 100 yang hancur berkepingkeping di tebing puncak Gunung Salak, Kabupaten Bogor. Keberadaan kotak hitam sangat penting untuk mengetahui rekaman percakapan pilot. Untuk menemukannya, tim evakuasi harus bertaruh nyawa: tidur bergelantungan di tebing yang curam. Kamis (10/5), tim Charli dari Komando Pasukan Khusus (Kopassus) berangkat menuju Puncak Manik, Gunung Salak, untuk melakukan evakuasi. Tim Kopassus yang terdiri dari 20 orang menapaki jalur evakuasi bersama 200-anggota tim evakuasi gabungan lainnya. Di puncak gunung, Tim Kopassus memutuskan untuk berpisah dengan rekan sesama kesatuan. Tim pertama dipimpin Sertu Abdul Haris dan beranggotakan 7 orang, sementara tim lainnya sebanyak 13 orang dipimpin Lettu M Taufik Akbar. Tim Abdul Haris berhasil membuka jalur pemanjatan tebing setinggi 500 meter dengan menggunakan tali panjat. "Bahkan kita harus tidur bergelantungan di tebing, dengan mengikatkan tali ke pohon yang masih tersisa di tebing," kata Taufik kepada wartawan, di Posko Cijeruk, Senin (14/5). Tim harus bergelantungan di ketinggian sekitar 300 meter dari permukaan tanah. Menyeramkan! "Sementara di bawah jarak-

nya sekitar 1 kilometer," kisah Taufik. Tim harus bersusah payah mencari cara menggapai ekor pesawat yang hancur, hanya untuk mencari kotak hitam pesawat. "Bagian ekor bergelantungan di pohon-pohon yang tumbuh di jurang," ujarnya. Setelah bertaruh nyawa, tim tidak menemukan kotak hitam yang dicari. Tim hanya menemukan ELT yang berfungsi mengantar sinyal ketika pesawat mengalami kecelakaan. Temuan tersebut kemudian dilaporkan ke Posko Pengendalian Evakuasi yang berada di Posko Embrio, Cipelang. Tim baru tiba Senin (14/5) pagi. Temuan itu selanjutnya diserahkan ke Basarnas dan disaksikan oleh tim SAR dari Rusia. Wartawan Rusia Sulitnya medan Gunung Salak juga benar-benar dirasakan tim dari Rusia. Dua orang wartawan Rusia yang meliput proses evakuasi bersama tim dari Rusia, terpaksa dievakuasi akibat kelelahan. "Teman dari Rusia meminta penjelasan, kabarnya ada dua personelnya yang minta diangkat. Ternyata ketika diangkat adalah wartawan Rusia," kata Komandan Korem 061/Suryakencana, Kolonel AM Putranto, di Posko Cijeruk, Senin (14/5). Selain itu, sebagian anggota tim Rusia yang sejak kemarin menuju reruntuhan Sukhoi SuperJet 100 meminta izin untuk mendirikan tenda. Namun mereka tidak diijinkan mendirikan tenda karena berada di jalan setapak

yang merupakan jalur evakuasi. "Mendirikan tenda untuk sendiri saja susah, makanya mereka diminta untuk berkoordinasi dengan Mayor Yudi (koordinator evakuasi di lapangan)," ujar Putranto. Hingga pukul 13.00, Senin (14/5), sebanyak 27 kantong jenazah telah diangkut dari lokasi kecelakaan pesawat Sukhoi Superjet 100 di Gunung Salak. Semua jenazah yang telah diserahkan ke dokter forensik RS Polri di Jakarta, kondisinya tidak ada yang utuh. Hal itu disampaikan Kepala Rumah Sakit Polri Said Sukanto, Kramat Jati, Jakarta, Brigjen Pol Agus Prayitno. Ia juga membantah kalau pihaknya ada menerima jasad yang masih utuh dari korban Sukhoi. Pernyataannya itu sebagai tanggapan terkait berita temuan aparat TNI AD dari Koramil 2120 Ciomas, Bogor, atas jenazah dalam kondisi utuh yang diduga sebagai pilot pesawat Sukhoi nahas. "Dari 25 kantong jenazah yang sudah diterima, hasil pemeriksaan sampai saat ini tidak ada parasut, tidak ada jasad utuh," kata Agus di Rumah Sakit Polri Said Sukanto di Jakarta, Senin (14/5). Sebelumnya Danramil 2120 Ciomas, Kapten Khudori, menyatakan jenazah tersebut ditemukan dalam kondisi tergantung dengan tali parasut yang masih melekat di salah satu pohon tak jauh dari lokasi. Namun Direktur DVI Indonesia, Kombes Pol Anton

Castilani enggan untuk berkomentar terkait hal tersebut. "Saya kira tidak perlu ditanggapi," katanya. Pengunggah Foto Polisi sudah mengetahui keberadaan pengunggah foto-foto palsu korban musibah Sukhoi SuperJet 100. Kasus tersebut terus diselidiki dan pelakunya akan dikenai sanksi tegas. "Tim penyidik cyber polri melakukan langkah-langkah investigasi terhadap beredarnya gambar-gambar yang tidak tepat terkait dengan gambar korban," kata Kabag Penum Kombes Boy Rafli Amar, di RS Polri DR Soekanto, Kramatjadi, Jakarta, Senin (14/5). Polisi akan menindak pelaku tersebut, karena gambar itu meresahkan masyarakat. Pihaknya, juga sudah mengetahui penyebar pertama foto tersebut hingga penyebarluasannya. "Tersangkanya sudah diketahui lokasinya. Polri tetap melakukan penyelidikan dan penegakkan hukum terhadap masalah itu." kata Boy. Boy menambahkan, tersangka akan dijerat UU 11/2008 Informasi dan Transaksi Elektronik (ITE) dan termasuk pelanggaran Cybercrime. Ia mengimbau agar masyarakat tidak mudah percaya terhadap gambargambar yang beredar secara berantai. Pesawat Pengganti Sukhoi Superjet 100 yang jatuh di Gunung Salak ternyata berbeda dengan pesawat yang digunakan tur promosi di sejumlah negara

sebelum Indonesia. Pesawat tersebut merupakan pesawat pengganti, karena pesawat sebelumnya mengalami kerusakan. "Pesawat yang mengalami kecelakaan bukan pesawat yang sama dalam tur promosi di Kazakhstan dan Pakistan," kata Olga Kayukova, jubir Sukhoi Civil Aircraft, perusahaan pembuat pesawat komersial itu, kepada AFP, Senin (14/5). Seperti diketahui, Sukhoi Superjet 100 menerbangi sejumlah negara di Asia dalam rangka promosi kepada calon pembeli potensial. Sebelum ke Indonesia, pesawat mampir ke negara-negara di Asia Tengah. Setelah dari Indonesia, pesawat 98 seat itu akan mampir ke Laos dan Vietnam. Pergantian pesawat di tengah tur ini sebelumnya diangkat oleh media Rusia, Komsomolets dan Kommersant. Disebutkan, pesawat yang awalnya digunakan demonstrasi terbang menggunakan mesin dengan nomor model 95005. Itu pesawat yang demo di Kazakhstan dan Pakistan. Namun saat di Pakistan, pesawat tersebut mengalami 'sesuatu' sehingga dia terpaksa dipulangkan ke Rusia. Sumbersumber menyebut pesawat itu mengalami gangguan mesin. Alhasil, pesawat lainnya yang menggunakan mesin nomor 954005 diterbangkan ke Indonesia, tiba di Jakarta pada Selasa 8 Mei 2012. Media Rusia menyebut, pesawat itu aslinya tidak disiapkan untuk demonstrasi penerbangan.(BBS)

Ratusan Proposal Bansos Disita .........(Dari Halaman 1) dikembalikan konsekuensinya seorang penyidik dari Kejatisu. "Bahkan yang lebih mengejutkan lagi, ketika kita melakukan penyelidikan di lapangan siapa penerima aliran dana bansos atau dana hibah, kita menemukan alamat sekretariat lembaga yang menerima bantuan itu adalah warung bakso dan tempat koskosan yang berada di daerah Padang Bulan," ujar sumber itu. Jadi, sambungnya lagi, banyak proposal fiktif yang dicairkan, namun kegiatan tidak ada. Begitu juga, banyak yayasan yang menerima bansos tapi alamat tidak jelas. "Kita juga banyak mengamankan proposal yang sudah dicairkan, jumlahnya mencapai ratusan, rata-rata proposal itu dalam rangka minta bantuan dana hibah. Nah, bagi si penerima akan kita panggil untuk segera mengembalikan dana itu, kalau tidak

akan kita jadikan tersangka," tegas jaksa senior tersebut. Selain itu, katanya, dari data di Kejatisu, Plt Gubsu Gatot Pudjo Nugroho pun ikut menerima aliran dana Bansos sebesar Rp5 miliar. Dana itu dipergunakan Gatot untuk pembangunan asrama mahasiswa Indonesia di Kairo, Mesir. "Menurut peraturan perundang-undangan, dana yang bersumber dari APBD tidak boleh dibawa keluar negeri. Padahal ada dana yang sudah dihibahkan Kementerian Agama (Kemenag) RI sebesar Rp12 miliar untuk ke Mesir yang bersumber dari APBN," ujar sumber tersebut. Karena itu, menurut Simaremare, Kejatisu meningkatkan status kasus dugaan korupsi dana bansos Pemprovsu 2009-2011 dari penyelidikan ke penyidikan. Tersangka dalam kasus tersebut

telah ditetapkan, yakni tiga mantan bendahara dan dua pejabat setingkat kepala biro di Pemprovsu dan terakhir, oknum pengurus salah satu yayasan. Simaremare mengatakan, Kejatisu mengimbau kepada seluruh kalangan masyarakat yang menerima aliran dana Bansos selama 2009-2011 untuk mengembalikannya ke kas negara. Kepada pihak-pihak yang tidak mengembalikan dana tersebut akan diambil tindakan tegas, sesuai ketentuan hukum yang berlaku. "Bahkan sangat mungkin akan dijadikan tersangka," tegasnya. Penggunaan uang rakyat sebesar Rp1,2 triliun itu tidak sesuai peruntukan, dan melanggar peraturan yang berlaku. "Pada pelaksanaannya terdapat penyimpangan dengan beberapa modus, yakni proses penganggaran pada APBD yang tidak

sesuai ketentuan, peraturan pemerintah dan peraturan daerah, penyalurannya tidak tepat sasaran, pemotongan bantuan yang disalurkan dan lain-lain," tambahnya. Simaremare kemudian merincikan anggaran dana Bansos yang diduga diselewengkan. Menurutnya pada 2009 jumlahnya mencapai Rp293,7 miliar, yang disalurkan Rp284,19 miliar. Untuk anggaran 2010 senilai Rp424,38 miliar yang disalurkan Rp348,1 miliar. Dan untuk anggaran 2011 senilai Rp477,8 miliar, yang disalurkan Rp351,6 miliar. Ditambahkannya, pada gelar perkara tersebut tim penyidik telah menemukan bukti permulaan yang cukup. Karenanya penyidik meningkatkan status kasus tersebut ke tahap penyidikan. "Pihak-pihak yang akan dimintai pertanggungjawaban pidana (tersangka, Red) adalah

yang terlibat dalam proses penganggaran, proses penyaluran dan pihak penerima dana. Penyidikan ini akan melibatkan kejaksaan negeri se-Sumut sebagai tim penyidik, yakni kejaksaan negeri yang di wilayah hukumnya terdapat lembaga atau orang per orang yang terdaftar sebagai penerima aliran dana bansos atau dana hibah itu," ujar Marcos. Simaremare juga menegaskan, penerima dana bantuan sosial dan dana hibah yang dananya dipotong atau diterima secara utuh, agar mengembalikannya pada negara melalui penyidik Pidana Khusus (Pidsus) Kejatisu. "Kami ulangi lagi, penerima aliran dana bansos atau dana hibah yang tidakmengembalikan uang yang diterima, baik yang telah dipotong atau diterima secara utuh, akan dipertimbangkan untuk dijadikan tersangka," tegasnya. (FEL)

Adu Mulut, Adu Beking .........(Dari Halaman 1) hendak mengambil uang di AnjuBK 754 CI dipaksa Elfira SH, istri Kasubdit II Tahbang Poldasu, untuk ikut ke Mapolsek Medan Kota guna menyelesaikan masalah mereka. Meski telah menyerahkan prosesnya ke pihak kepolisian, keduanya tetap terlibat adu mulut. Di hadapan polisi, keduanya mengaku sama-sama benar dalam kasus tersebut. Tak ingin terjadi keributan panjang, keduanya pun dipisahkan. Eka dibawa ke luar ruang SPK, sedang Elfira dibiarkan di dalam ruang SPK sembari diproses laporannya. Diterangkan Eka Dwiyanti, ketika itu dirinya bersama adik, orang tua, dan dua anaknya yang masih balita mampir ke Suzuya

ngan Tunai Mandiri (ATM). Saat masuk ke halaman parkir, ia mengemudikan mobilnya dengan perlahan. Tiba-tiba mobil Honda Jazz dikemudikan Elfira bergerak mundur hendak keluar dari halaman parkir. Karena khawatir mobilnya tersenggol, Eka kemudian membunyikan klakson mobilnya. Tetapi, Elfira tidak senang dengan suara klakson tersebut. Dia kemudian membuka kaca mobil. Dengan nada kalimat yang tidak senang, Elfira melontarkan kalimat tidak sopan. Eka yang mendengar gerutuan Elfira tidak membalas, hanya saja dia menyilangkan jari telunjuk ke keningnya. Hal itu yang membuat Elfira marah, karena jari di kening berkonotasi orang sinting.

"Ketika itu belum terjadi apaapa, saya pikir juga tidak ada masalah, kemudian saya parkir mobil dan masuk ke ATM," sebut Eka. Tetapi tiba-tiba dia mendengar suara orang ribut-ribut dan mengetahui itu suara adiknya. "Lalu saya keluar dari ATM. Adik saya bilang dia (Elfira) menokok-nokok kaca mobil saya dengan keras dan menyuruh yang di dalam mobil keluar," sebut Eka. Sesaat kemudian terjadi percekcokan. Kemudian Elfira meludah ke arah Eka, tetapi mengenai adiknya. Tidak senang, Eka membalas meludahi Elfira dan mengenai leher belakang. Saat itu Elfira refleks mengayunkan tangannya hingga mengenai wajah Eka mengakibatkan luka di

bagian pipi. Eka mengatakan, tidak ingin memperpanjang kasus, tetapi mereka (Elfira) mengancam membuat laporan dan menahan mobil kami. "Dia kemudian menghubungi beberapa orang. Dan dengan empat kereta menggiring kami ke Mapolsek Medan Kota," sebut Eka didampingi suaminya. Namun dari keterangan pihak Elfira, pihak Eka lah yang memulai perkara. "Siapa yang tidak marah dibilang gila. Bayangkan saja ketika itu ibu Elfira sendiri, sementara mereka bertiga," kata salah seorang pria yang mengawal mobil Terios milik Elfira ke Mapolsek. Karena tidak kunjung ada penyelesaian, kata dia lagi, akhirnya mereka membawa pi-

hak yang bertikai ke Mapolsek, agar tahu siapa yang salah dan siapa yang benar. Pantauan andalas, keributan juga sempat terjadi dan saling tuding di antara kedua belah pihak. Masing-masing dari mereka juga mencoba mengandalkan beking. Suami Elfira, AKBP Rudi Rifani tampak sibuk keluar masuk ruang Kapolsek Medan Kota, Kompol Sandhy Sinurat, sedang suami Eka sibuk menelepon bekingnya, petinggi-petinggi kepolisian, baik di Poldasu maupun Mabes Polri. "Untuk apa kalian takut, kalian kan sama-sama punya beking. Beking bapak aja jenderal dari Mabes," sindir seorang petugas SPK usai menerima telepon dari beking suami Eka.(THA/HER)

Aminuddin Buronan Poldasu Ternyata di Medan .........(Dari Halaman 1) nuddin Cs di Ditreskrim Poldasu tidak berhasil ditemukan sehingga Tipikor Poldasu menetapkannya sebagai DPO. Namun menurut pengakuan sumber, tepatnya 24 April 2012 lalu, pihaknya mengaku bertemu dengan Aminuddin di Ditreskrim Poldasu untuk menjalani pemeriksaan. "Saat itu ada sejumlah staf Biro Umum yakni Aminuddin, Neman dan beberapa orang lainnya dipanggil Ditreskrim Poldasu untuk menjalani pemeriksaan terkait dugaan penipuan/ ingkar janji utang-piutang senilai Rp1,7 miliar," ujar sumber. Disebutkan, pemanggilan dan pemeriksaan Neman dan Ami-

berdasarkan pengaduan salah seorang pengusaha. Neman dan Aminuddin Cs meminjam uang kepada salah seorang pengusaha senilai Rp1,7 miliar untuk menutupi kebocoran anggaran Biro Umum tahun 2010. Karena perjanjian pembayaran tidak dapat ditepati alias ingkar janji beberapa bulan, akhirnya oknum pengusaha itupun mengadukan mereka ke Ditreskrim Poldasu. "Jadi kalau dikabarkan Aminuddin melarikan diri sehingga memasukkannya ke DPO bagai tidak masuk akal," ujar sumber. 5 Bulan Absen Sementara informasi di Biro Umum Setdaprovsu, Aminuddin

sedikitnya 5 bulan tidak masuk (absen) kerja. Tidak diketahui jelas apakah gajinya selama mangkir tetap diterimanya atau tidak. Karena gaji langsung ditansfer ke rekening pegawai bersangkutan. Sumber di Biro Umum Setdaprovsu menyebutkan, sejak Aminuddin disebut-sebut masuk DPO Poldasu terkait dugaan korupsi anggaran Biro Umum 2010, sejak itu pulalah Aminuddin tidak masuk kerja. Karena oknum aparat Tipikor pernah datang ke Biro Umum mempertanyakan keberadaan Aminuddin. Namun tak satupun yang tahu dimana keberadaannya. Bahkan ada empat nomor ponselnya, tak satupun yang aktif

ketika dihubungi. Semuanya tidak bisa dihubungi, sehingga bila adapun yang hendak dikomunikasikan, semuanya gagal. Disebutkan, selama Aminuddin tidak masuk kerja diduga gajinya diterimanya termasuk dana Tunjangan Perbaikan Penghasilan (TPP)-nya diambilnya. Hanya TPP bulan April yang ditahan karena tidak pernah masuk kerja selama ini. Ketika hal ini dikonfirmasikan kepada Kepala Biro Umum Hj Nurlela SH, Senin (14/4) mengakui Aminuddin lebih kurang 5 bulan tidak masuk kantor. Biro Umum merasa kesulitan menghubungi Aminuddin setiap ada yang diperlukan. "Kalaupun dihubungi ke sejumlah nomor

ponselnya tak satupun yang aktif," ujar Nurlela. Ketika ditanya sikapnya atas ketidakhadiran Aminuddin selama ini, Nurlela mengatakan, pihaknya telah tiga kali menyurati Aminuddin namun hingga saat ini tidak ada balasan. Bahkan surat teguran tersebut sudah kita sampaikan ke Badan Kepegawaian Daerah (BKD) Pemprovsu sebagai laporan supaya dikenakan sanksi PNS sesuai PP 30. "Surat teguran sudah dilayangkan sedikitnya tiga kali namun belum ditindak. Bahkan BKD sendiripun sudah disurati agar yang bersangkutan dikenakan sanksi. Namun hingga saat ini belum ada tindakan," ujar Nurlela. (WAN)


HARIAN

andalas L

U

G

A

S

D

A

N

C

E

R

D

A

S

Selasa, 15 Mei 2012 | No: 2183/Tahun VII | Website: www.harianandalas.com | Harga Eceran Rp2.000; Langganan+ongkos kirim Rp75.000; Luar Kota: Rp2.500

MERRY PUTRIAN

Raisa Lebih Nyaman Berpakaian Tertutup

Video Porno Mirip Dirinya Beredar SEJAK menjadi pemberitaan karena video porno mirip dirinya beredar, Merry Putrian tidak menghindari publik. Malah presenter salah satu infotainment itu santai, dan tetap melanjutkan kesibukannya syuting sinetron. "Enggak menghindar, dia santai saja, lagi syuting sinetron," ungkap Budi, manajer Merry, Senin (14/5). Justru, wanita bergigi gingsul itu merasa bersyukur dengan adanya pemberitaan tersebut. Pasalnya, masyarakat jadi mengingat dia kembali. "Ya makasih yang sudah angkat berita ini, berarti kan masyarakat ingat Merry Putrian lagi. Ya, kalau buat yang nyebarin video ya sudahlah itu memang bukan dia kok (Merry)," jelasnya. Merry mengaku tidak trauma dengan adanya pemberitaan tersebut. "Trauma enggak, dia mah anaknya santai. Ya cuma jadi enggak respect saja sama pemberitaan kayak gini," tandasnya. Merry Putrian membantah video porno yang mirip dirinya. Video itu dianggap Merry sebagai gosip murahan yang

PENYANYI solo wanita Raisa yang terkenal dengan tembangnya, Apalah (Arti Menunggu) mengaku lebih nyaman berpakaian tertutup, namun tetap wajar dan enak dilihat. "Saya tidak mau pakai baju terbuka,� katanya, belum lama ini. Jawaban tersebut juga menjadi alasan mengapa gadis cantik berusia 21 tahun ini tidak berminat mengikuti ajang konteskontes kecantikan. Ia menjelaskan, sejak awal memang memiliki gairah di bidang tarik suara, bukan yang lainnya. "Passion saya sejak dulu di musik, dari dulu tujuan saya di musik," ujarnya. Bicara soal musik, Raisa berencana merilis album terbarunya pada tahun ini. Meski sudah dipastikan akan diluncurkan, namun masih dirahasiakan isi dan materi albumnya itu. Gadis bernama lengkap Raisa Andriana ini, juga telah memiliki single terbaru bertajuk Could it Be, lagu bertema cinta namun lebih ceria dibandingkan dua single pertamanya. Dalam berkarya, ia mengaku lebih fokus pada bagaimana membuat sebuah karya yang bagus dan dapat menyentuh hati. Dan sesuatu yang paling dekat untuk menyentuh hati adalah cinta. "Penyanyi pasti ingin menyentuh hati orang, paling dekat cinta. Selama aku punya karakter, Insya Allah ada saja yang dengar, tidak terlalu memikirkan saingan tapi fokus pada membuat karya yang bagus," kata perempuan yang mengaku sudah empat kali tampil di Kota Makassar itu.(NET)

berupaya menjatuhkan namanya. "Pastinya mengganggu. Sebenarnya kalau dibuat gosip murahan sudah sering yah. Malah media yang kami anggap bagus malah jadi media yang beritanya sampah," kata asisten Merry, Budi, saat dihubungi, Senin (14/5). Menurut Budi, Merry pun tak mau menanggapi terlalu serius prihal video tersebut. Ia juga mengatakan Merry takkan bicara kepada media mengenai sanggahannya terhadap video tersebut. "Kalau yang benar ya benar, yang salah ya salah. Kalau kami buat konfrensi pers, malah buat senang pihak yang bikin berita tidak bertanggungjawab," sambung Budi. Seperti diberitakan sebelumnya, baru-baru ini beredar video porno mirip artis Merry Putrian. Di video tersebut, si cewek mirip Merry tengah asyik bermain di pantai. Kemudian ia bersama seorang pria yang merekam video tersebut tiba di sebuah penginapan. Si cewek kemudian mencopot satu persatu pakaiannya dan si cowok terus merekam aksi si cewek.(INC)

Baju Gwen Mahadewi Hampir Melorot PERFORMA di atas panggung, bagi seorang selebriti, juga sangat dipengaruhi oleh busana yang dipakainya. Jika dengan apa yang mereka pakai itu mereka merasa nyaman, maka bisa dipastikan bahwa percaya diri akan keluar dengan sendirinya. Beda halnya jika apa yang dipakai di atas panggung, terutama untuk acara live, tidak nyaman bagi

mereka. Sepatu kekecilan misalnya, yang bisa membuat sang bintang panggung jadi terlihat aneh saat berjalan. Begitu juga dengan pakaian. Tak jarang ada selebriti yang bermasalah dengan kostum mereka di atas panggung. Sebut saja namanama seperti Dewi Perssik, Julia Perez, dan Sarah Azhari, yang pernah mengalami tragedi gaun atau kemben melorot saat sedang tampil

di atas panggung. Nah kalau yang satu ini, sepertinya memang memakai baju dengan ukuran yang kurang pas. Gwen Prisilia, personil baru dari Mahadewi, mengenakan gaun semi kebaya berwarna emas yang disambung dengan rok pendek. Namun sayang, sepertinya baju ini kedodoran, ya? Atau memang modelnya begini?. NET

Ungkap Karakter Lewat Tulisan Tangan PERNAHKAH Anda berpikir untuk mengenal lebih dalam terhadap diri sendiri, orang lain, atau keluarga? Salah satu metode yang dianggap bisa menjadi solusi adalah melalui handwriting analysis atau yang dikenal dengan metode tulisan tangan. Handwriting analysisatau graphology yang bertujuan mengungkap karakter dan kepribadian seseorang melalui tulisan ini digunakan pertama kali pada 1875 oleh seorang warga negara Prancis bernama Michon. Graphology berasal dari bahasa Yunani yaitu, grapho yang berarti saya menulis dan logos yang berarti ilmu. " Metode ini bertujuan membantu individu-individu agar bisa mengenal kepribadian dan karakter seseorang lebih mendalam," kata Fransiska Remila, Brand Manager PT Faber Castell International Indonesia, saat acara demo singkat mengenai handwriting anaysis di toko buku Gramedia Grand Indonesia, Jakarta, Sabtu (12/5). Fransisca menjelaskan

dengan mengenal kepribadian khususnya mengetahui kekuatan dan kelemahan, masing-masing individu dapat mengembangkan kepribadiannya menjadi manusia yang lebih baik. "Hanya dengan tulisan tangan, semua kepribadian seseorang dapat terungkap," jelas Fransisca. Kini, menulis dengan tangan menjadi sebuah hal yang unik dan penting, ditengah maraknya penggunaan komputer dan teknologi digital lainnya."Bila seseorang menulis dengan tangan, akan ada hubungan/ koneksi ke otak, sehingga apa yang ditulis akan diingat dengan lebih baik oleh otak kita, daripada kita mengetik menggunakan komputer

atau alat digital lainnya," ungkap Fransisca. Tulisan adalah otak Sementara itu, seorang grapholog ternama Indonesia, Kusuma Prabandari, SE, MM, CBA, CMHA, CH, menambahkan sebenarnya tulisan tangan adalah tulisan dari otak manusia. Otak manusia sendiri menyimpan berbagai pengalaman hidup yang tersimpan di alam bawah sadar. Tak hanya itu, pengalaman hidup juga turut membentuk karakter manusia. Karakter manusia yang berada dalam otak itu, muncul dalam bentuk tulisan. Semakin banyak seseorang menulis, karakter yang dapat dibaca pun

semakin banyak. Ada setidaknya 13 aspek yang membuat tulisan dapat dibaca. Mulai dari bentuk tulisan, kemiringannya, besar dan kecilnya tulisan, hingga penekanan ketika menulis. Kusuma juga menjelaskan, kegunaan dari membaca karakter manusia melalui tulisan adalah mengetahui karakter baik dan buruk seseorang. Jika telah mengetahui berbagai karakter dalam dirinya, seseorang dapat lebih mengembangkan karakter yang baik, dan memperbaiki kelemahan yang ada melalui grafoterapi.

Kegunaan lain dari membaca karakter seseorang melalui tulisannya adalah membantu berbagai perusahaan untuk merekrut karyawan yang tepat. Bahkan, dengan membaca karakter seseorang, pencuri dapat ditangkap. Tidak jarang juga membaca tulisan seseorang digunakan untuk mencari jodoh. "Membaca karakter seseorang berdasarkan tulisan tangannya bisa dilakukan oleh siapa saja. Jika Anda ingin memiliki kemampuan tersebut, Anda harus mempelajarinya terlebih dahulu," pungkas Kusuma.(BBS)

SYAHRINI

Perkenalkan Bubu BANYAKNYA pemberitaan simpang siur mengenai sosok Bubu, kekasih Syahrini, membuat penyanyi asal Bogor itu angkat bicara. Mantan teman duet Anang Hermansyah itu merasa difitnah dengan pemberitaan yang menyebutkan Bubu pacar sewaan. "Terima kasih untuk fitnah-fitnah keji untuk pacar saya ya, lucu ya kalian (wartawan) ini buat aku. Tapi terima kasih loh ya. Beberapa pekan ini saya melihat media tagline-nya, 'Bubu bayaran Syahrini, sewaan Syahrini', 'Bubu cinta lama bersemi kembali', apalagi yang mau difitnahkan? Ada lagi yang bilang pakar ekspresi, ada yang bilang ekspresi bubu ini settingan," kata Syahrini saat jumpa pers di Royal Hotel, Bogor, Jawa Barat, Minggu 13 Mei 2012 malam. Untuk pertama kalinya, Bubu atau pemilik nama asli Raja Mohammad Syazni akhirnya angkat bicara, dan membantah pemberitaan yang menyebutkan dirinya orang

Indonesia yang berasal dari Bogor. "Saya dengar berita yang kurang enak. Saya dari Malaysia. Saya bukan orang Bogor atau Batak. Apa yang kalian dengar semua ini tidak benar tentang berita yang tidak bagus," tandas Bubu. Syahrini pun pamer cincin berlian pemberian dari kekasihnya Bubu. Cincin itu terlihat cantik dengan serpihan berlian berbentuk hati. Cincin indah itu dipamerkan Syahrini saat ia memberikan keterangan pers mengenai hubungannya dengan Bubu. "Ini bulan Februari (2011) dia kasih cincin ke aku," kata Syahrini bangga sambil memamerkan cincinnya. Syahrini berkenalan dengan Bubu saat ia menyanyi di Kuala Lumpur, Desember 2010. Februari 2011 lantas keduanya pacaran. "Dia akal-akalan sama temannya bikin bunga-bunga bentuk love, aku di-setting candle light dinner. Dia awalnya kasih cincin tanda serius sama aku," jelasnya.(NET)


Turn static files into dynamic content formats.

Create a flipbook
Issuu converts static files into: digital portfolios, online yearbooks, online catalogs, digital photo albums and more. Sign up and create your flipbook.