Epaper andalas edisi jumat 13 september 2013

Page 1

andalas HARIAN

L U G A S

D A N

C E R D A S

Jumat, 13 September 2013 | No: 2679 /Tahun VIII | E-Mail:redaksi@harianandalas.com | Harga Eceran Rp2.000; Langganan+ongkos kirim Rp75.000; Luar Kota: Rp2.500 andalas/hs poetra

Jarak Pandang Pilot Hanya 300 Meter

Kabut Kacaukan Penerbangan KNIA Medan-andalas Kabut asap yang menyelimuti kawasan Medan dan Deli Serdang, Kamis pagi (12/9) membuat aktifitas sejumlah penerbangan di Kualanamu Internasional Air Port (KNIA) menjadi kacau. Sekira 11 penerbangan terganggu, baik keberangkatan maupun kedatangan. Tak hanya itu, akibat kabut tebal tersebut, ada pesawat yang terpaksa mengalihkan pendaratan (divert) ke bandara lain. Informasi yang diperoleh wartawan koran ini, sekira 11 penerbangan yang terganggu, 6 diantara adalah pesawat yang hendak mendarat (landing). Selain itu juga ada sekira 7 pesawat yang hendak lepas landas (take off) . Pesawat yang seharusnya mendarat terpaksa mengalihkannya ke Bandara Sultan Syarif

Kasim II di Pekan Baru, maupun Bandara Internasional Kuala Lumpur di Malaysia. Penundaan aktifitas penerbangan tersebut akibat banyaknya kabut yang membatasi jarak pandang. Kontingan PWI Sumatera Utara yang akan berangkat ke Pekan Olahraga Wartawan Nasional (Porwanas) XI di

Banjarmasin, Kalimantan Selatan juga mengalami kendala tersebut. Simon Pramono, seorang kontingan PWI Sumatera Utara mengatakan, pihaknya telah berada dalam pesawat sejak pukul 06.30 WIB. Disebabkan adanya kabut yang membatasi jarak pandang tersebut, pesawat Lion Air dengan nomor penerbangan JT-381 yang dinaiki kontingen PWI Sumatera Utara tidak dapat lepas landas tepat waktu. Bahkan, melalui pengeras suara, pilot pesawat tersebut memerintahkan seluruh penumpang untuk kembali ke terminal keberangkatan sambil menunggu hilangnya kabut. "Disebabkan jarak pandang terbatas, kami disuruh kembali ke terminal," katanya. GM Airnav Bandara Kualanamu,

Susanto mengatakan keterbatasan jarak pandang tersebut disebabkan banyak butiran air di sekitar infrastruktur penerbangan udara tersebut. Apalagi dengan banyaknya pepohonan di sekitar Bandara Kualanamu, keberadaan butiran air itu semakin banyak sehingga menyebabkan jarak pandang pilot semakin terbatas yakni sekitar 300 meter. Namun sekitar pukul 08.30 WIB, keberadaan kabut tersebut mulai berkurang sehingga sebagian pesawat ada yang sudah mendarat. "Baru saja, pukul 08.40 WIB sudah ada yang mendarat," katanya. Ketika ditanyakan tentang adanya penundaan keberangkatan, ia me Bersambung ke Hal. 15

KABUT KABUT-Kabut asap yang menyelimuti Kota Medan dan kawasan Kualan Namu Internasional Airport, Kabupaten Deli Serdang, Kamis (12/9). Kabut ini menyebabkan sejumlah penerbangan terganggu akibat keterbatasan jarak pandang.

Kapolri : Bentuk Tim Tangani Penembakan Bripka Sukardi Jakarta-andalas Kepala Kepolisian RI Jenderal Pol Timur Pradopo mengatakan Kepolisian membentuk tim untuk mengusut peristiwa penembakan (Alm) Bripka Sukardi, anggota Provost Polairud di Rasuna Said, Kuningan, Jakarta, Selasa (10/9) malam lalu. ''Tim tersebut berbeda dengan tim yang menangani tiga kasus penembakan anggota Polri di Ciputan dan Pondok Aren. Sedangkan dari hasil yang ditemukan di TKP lain dengan tiga TKP sebelumnya berbeda. Beda dengan Pondok Aren, Ciputat. Di sana kan kalibernya 9 mm, kalau yang di KPK itu 4,5 ml. Kemudian ada beberapa saksi yang

org, tim juga terbentuk," kata, Kapolri Jenderal Pol Timur Pradopo di Kantor Presiden Jakarta, Kamis (12/9). Ia menambahkan, artinya tim yang tangani tiga tempat kejadian perkara yang tersangkanya sudah jelas, dan terus bergerak. ''Kami sudah tugasi yang lain supaya fokus. Ini kami lakukan masih dalam menghimpun keterangan saksi dan olah TKP,'' ujarnya. Kapolri mengatakan selain menggunakan rekaman CCTV polisi juga mengkaji proyektil. "Ditembakkan dari senjata apa kami juga

diperiksa sekarang 11

Bersambung ke Hal. 15

7 Penggarap Lahan PTPN II Diamankan Medan-andalas Petugas Direktorat Reserse Kriminal Umum (Ditreskrimum) Poldasu, mengamankan 7 penggarap lahan milik PTPN II di Pasar IV Jalan Baru Kongsi VI Perkebunan Sempali, Kamis (12/

9) siang. Selain mengamankan 7 penggarap, petugas menyita barang bukti alat berat jenis Beco dan satu crane, 1 tombak dan 1 trisula. Tujuh penggarap itu, yakni, Kamirin (42) warga Jalan Kongsi

VI Desa Sampali Percut Seituan, M Ali (42) warga Pasar I Cemara Percut Seituan, Lilik (38) warga Jalan Pancing 2, Riky Fitra (34) warga Jalan Perbatasan Bandar Bersambung ke Hal. 15

Jemaah Haji Keluhkan Sidik Jari dan Mata Jakarta-andalas Menteri Agama Suryadharma Ali mengakui pelayanan sidik jari dan sidik mata oleh imigrasi Bandara Jeddah dan Bandara Madinah banyak dikeluhkan calon jemaah haji (calhaj). "Jadi bukan hanya sidik jari, tapi juga sidik mata terhadap calhaj setelah mendarat di Bandara Jeddah dan Madinah," papar Menag usai acara pembukaan Musabaqah Tilawatil Qur'an (MTQ) Internasional, di Kantor Kementerian Agama, Jakarta, baru-baru ini. Menag mengatakan, pemeriksaan sidik jari dan sidik mata membuat para calhaj harus menunggu antrean yang lama sampai empat jam di bandara. "Pengambilan sidik jari dan sidik mata bukan hanya kepada calhaj kita, tapi juga calhaj seluruh negara. Ini membuat mereka mengeluh

Batam-andalas Pesawat berjenis Cessna PK 52 jatuh di sekitar perairan pulau Ngenang, Kepulauan Riau, Kamis (12/ 9). Tak ada korban jiwa dalam peristiwa tersebut. Kejadian ini masih dalam penyidikan pihak yang berwajib. Pesawat latih itu terbang dari Bandara Batam sekitar pukul 06.20 WIB. Namun Sekitar pukul 07.01 WIB, sinyal pesawat hilang. Pesawat yang dipiloti Lidya Rossa Bersambung ke Hal. 15 Bersambung ke Hal. 15

Bersambung ke Hal. 15

UNIK tapi NYATA

NasDem Siapkan Miliaran Rupiah Bagi Caleg Peraih Suara Terbanyak

Anjing Berdiri

di Atas Tali SEEKOR anjing yang memili nama Ozzy, dinobatkan menjadi anjing yang bisa menjaga keseimbangan di atas tali. Ajing ini bahkan tidak pernah menggunakan jaring pengaman saat melakukan Bersambung ke Hal. 15

Partai NasDem menyiapkan penghargaan (reward) berupa uang miliaran rupiah bagi calon anggota legislatif (Caleg) yang mampu memperoleh suara terbanyak di satu daerah pemilihan (dapil). Reward tersebut pantas diberikan untuk caleg yang benar-benar berjuang.

Nasdem memang bertekat untuk ikut menentukan kepemimpinan nasional. Dengan catatan, hasil Pileg Partai Nasdem signifikan. Jadi pemenang 1, 2 atau 3. Kalau di luar tiga besar, Nasdem tidak boleh. Memang ini hak asasi, tapi tetap harus berdasarkan asas kepantasan yang harus dimulai dari NasDem. Masa cuma raih 3 persen mau mencalonkan, ya nggak pantas lah Surya Paloh Ketua Umum DPP Partai NasDem

Pesawat Cessna Nyemplung ke Perairan

"TIDAK mudah untuk memenangkan Nasdem karena kami merupakan partai baru. Inilah bentuk penghargaan kami terhadap kader partai yang mampu bersaing tidak hanya di internal, tapi juga pemenang bertarung dengan partai lain," ujar Ketua Umum DPP Partai NasDem, Surya Paloh, di Pekanbaru, Riau, Rabu (11/ 9) saat membuka acara Pembekalan Caleg Partai NasDem Riau, seperti tertulis dalam rilis yang diterima redaksi. Untuk caleg DPR RI yang memperoleh suara terbanyak di suatu dapil, lanjut Surya, akan diberi uang penghargaan Rp3 miliar. Sedangkan untuk caleg DPR Provinsi Rp 2 miliar dan caleg DPR Kabupaten/kota Rp 1miliar.

Wapres: Tak Ada Lagi ‘Titipan’ PNS Jakarta-andalas Wakil Presiden Boediono kembali mengingatkan agar dalam proses penerimaaan calon pegawai negeri sipil tidak ada lagi 'titipan' dalam upaya menciptakan reformasi birokrasi yang bersih dan berjalan baik. "Mari kita kawal perjalanan reformasi birokrasi antara lain dengan penyederhanaan struktur instansi dengan mengelola personalia dan promosi. Jadi jangan ada lagi 'titipan' CPNS," kata Wapres Boediono saat memberikan sambutan Rapat Kerja Nasional Akuntansi dan Bersambung ke Hal. 15

Kurs dan Harga Logam Mulia, 12 Sept’ 2013 Mata Uang Jual AUD 10409 CNY 1823 EUR 14901 GBP 17639 HKD 1449

Beli 10299 1805 14748 17459 1434

Mata Uang Jual Beli JPY 112.82 111.67 MYR 3438 3400 SGD 8857 8767 USD 11236 11124 Sumber Bank Indonesia

Bersambung ke Hal. 15

Selu di B


Jumat 13 September 2013

MEDAN KITA

harian andalas | Hal.

2

Dewan Apresiasi Sikap Gentleman Parluhutan

andalas "Kalau Tak Mampu ya Mundur" Lugas & Cerdas

PENERBIT PT. Star Media Internusa d/h. PT. Inti Media Nusantara PEMBINA Dr Eggi Sudjana SH MSi PEMIMPIN UMUM/PEMIMPIN REDAKSI Iskandar ST WKL PEMIMPIN UMUM/WKL PEMIMPIN REDAKSI/PENJAB H Baharuddin WAKIL PEMIMPIN REDAKSI II MA Siddik Surbakti, Christoffel Manurung SH MH PEMIMPIN PERUSAHAAN Amiruddin REDAKTUR PELAKSANA Gusliadi Ritonga SEKRETARIS REDAKSI Mira Puspita KOORDINATOR DAERAH Agus Salim Ujung REDAKTUR Hamdani Nasution, Asril Tanjung, Hermawan, Yonan Febrian, M.Sulaiman STAF REDAKSI Asiong, Robenson Sidabariba, Yunan Siregar, Irwan Ginting, Felix Sidabutar, Thamrin Samosir, Desrin Pasaribu, Maguslim FOTOGRAPHER Hs Poetra , Rizki Mulya Akbar SIRKULASI Septho IKLAN Syarifah PENASEHAT HUKUM Syahril SH SpN; Nur Alamsyah SH MH; Abu Bokar Tambak SH MHum; A Herwan Bispo SH, H. Syafrizal SH. MH ALAMAT REDAKSI/ TATA USAHA Jalan T Amir Hamzah Ruko Kompleks Griya Riatur Indah No. 182-184-186 Medan NOMOR REKENING BRI Unit Kapten Muslim Medan a/n Amiruddin Mendrofa No. Rekening 3383-01-027966-53-5 BCA KCP Tomang Elok a/n Amiruddin Mendrofa No. Rekening 7865078382 Iklan Warna (FullColour) Rp. 15.000/mm kolom Iklan Hitam Putih Rp 10.000/mm kolom Iklan Keluarga/Ucapan Selamat Rp 3.500/mm kolom TELEPON (061) 8449800 FAKSIMILE (061) 8462800 EMAIL REDAKSI:redaksi@harianandalas.com IKLAN: marketingandalas@gmail.com PENCETAK CV. Grafika Sumatera. Isi di Luar Tanggungjawab Pencetak

EDITORIAL

Rakyat Tak Dilindungi, Demo Jadi Solusi

R

IBUAN guru di Kabupaten Mandailing Natal (Madina) yang tergabung dalam Forum Komu nikasi Guru Sejahtera Madina (FK Gusema) unjuk rasa menuntut pencairan dana tunjangan profesi atau sertifikasi, kemarin. Aksi demo itu digelar di depan gerbang komplek perkantoran bupati di Payaloting, depan Kantor Dinas Pengelola Keuangan dan Aset Daerah (DPKAD), dan gedung Dewan Perwakilan Rakyat Daerah (DPRD) Madina. Dalam orasi dan pernyataan sikapnya, mereka mengancam akan menggelar aksi mogok mengajar jika dalam waktu dekat dana tunjangan sertifikasi tidak segera dicairkan. Berbagai masalah krusial dan silang sengkarut bak lingkaran setan, memang masih terus melanda negeri ini. Ketidakpuasan dan keprihatinan melanda di manamana. Tapi, apakah dalam menemukan solusi, harus selalu memerlukan demo ? Demo dan budaya kekerasan tak cuma terjadi di rumah rakyat, melainkan juga merambah ke hampir semua sektor. Guru yang dikenal sebagai sosok lemah lembut dan dicitrakan sebagai pahlawan tanpa tanda jasa pun, juga merasa perlu untuk mencari solusi permasalahan melalui demo. Harus diakui, pemerintahan kita di hampir semua tingkatan memang belum memberi kepuasan dan kenyamanan bagi masyarakat. Kepala daerah terlalu sibuk dengan rupa-rupa seremonial. Sementara para petinggi negeri di sumbu kekuasaan, tetap terlalu asyik dengan tebar pesona serta selalu bermain denga katakata penuh apologi. Alhasil rakyat, utamanya di level grassroot, tetap merasa terkebiri hak-haknya serta sering merasa tidak mendapat perlindungan memadai dari negara. Akibatnya solusi penyelesaian masalah seringkali dilakukan lewat tekanan massa, melalui aksi demo. Faktanya, rakyat memang kerapkali tidak merasa puas, bila mengadukan permasalahannya ke jalur-jalur konstitusional dan institusional. Saat berurusan dengan perkara hukum di pengadilan, rakyat miskin hampir selalu dikalahkan. Ketika buruh membawa persoalan PHK sepihak ke gedung dewan meminta bantuan wakil rakyat untuk menyelesaikan persoalan yang mereka hadapi, hasilnya juga selalu tidak memuaskan. Sebab, yang didapat cuma sekadar janji wakil rakyat akan, akan, dan akan berupaya menuntaskan permasalahan yang dihadapi. Tapi, seringkali kesimpulannya cuma berhenti sebatas akan dan akan. Pertanyaannya, haruskah semua masalah mesti dicari solusinya lewat demo ? Jawaban pertanyaan ini, tentu sangat tergantung pada kearifan dan kepiawaian pemerintah dalam memberikan rasa aman dan nyaman bagi rakyat. Selama rakyat merasa dirinya tak cukup memperoleh perlindungan dan kepastian hukum dari pemerintah, dapat dipastikan selama itu pula aksi-aksi demo, yang potensial memunculkan korban, akan tetap mewarnai negeri ini.(**)

Medan-andalas Keputusan Parluhutan Hasibuan mengundurkan diri dari jabatan Kepala Dinas Pendidikan (Kadisdik) Kota Medan, Rabu (11/9), diapresiasi kalangan Anggota DPRD Kota Medan khususnya komisi B. Parluhutan dinilai gentlemen karena berani mengakui ketidakamampuannya memimpin Disdik Kota Medan. “Pengunduran diri Parluhutan dari jabatan Kadisdik patut kita apresiasi, karena itu merupakan bentuk tanggung jawabnya sebagai pimpinan. Kalau memang tidak mampu ya mundur,” kata Sekretaris Komisi B HT Bahrumsyah kepada wartawan di Gedung DPRD Kota Medan, Kamis (11/9). Menurut Bahrumsyah, langkah yang diambil Parluhutan itu patut diacungi jempol dan menjadi cermin bagi kepala dinas lainnya yang selama ini menjadi sorotan masya-

rakat karena kinerjanya buruk. “Sikap Parluhutan itu bisa menjadi contoh sekaligus cermin bagi kepala dinas lain yang memang tidak mampu melaksanakan tugasnya agar mundur secara gentleman,” ujarnya. Politisi Partai Amanat Nasional ini menjelaskan, mundurnya Parluhutan dari Kadisdik sebaiknya tidak perlu dipermasalahkan. “Yang justru harus kita soroti adalah masalah kinerja Disdik Kota Medan selama ini dan harus kita sikapi bersama,” jelas Bahrumsyah. Karena itu, Bahrum meminta Plt Wali Kota Medan Dzulmi Eldin agar mengevalusi seluruh aparatur di jajaran Disdik Kota Medan. Sebab, dari laporan yang diperoleh DPRD Medan dalam hal ini komisi B, di Disdik itu sarat masalah. “Kita mendengar mundurnya Parluhutan dari jabatannya ditengarai karena masalah kisruh kepala

sekolah di SMPN 44 Medan yang masih menjadi polemik. Sejatinya, masalah itu merupakan puncak masalah di Disdik dari sekian banyak masalah yang selama ini ada dan tidak terselesaikan,” ungkapnya. Masalah lain yang terjadi di Disdik Kota Medan adalah bawahan tidak pernah loyal kepada kepala dinas. Hal seperti itu sudah tercermin sejak Kepala Disdik Kota Medan dijabat Rajab Lubis dan terakhir Parluhutan. Akibatnya, seluruh kebijakan kepala dinas 'terbonsai' (terhambat, red) oleh ketidakloyalan bawahannya. “Contohnya saja, sejak dipimpin Rajab sampai terakhir digantikan Parluhutan, sekretaris di Disdik itu dan beberapa kepala bidang tidak pernah loyal kepada mereka (Kadis, red). Kondisi seperti ini tentu akan mengganggu program kerja yang telah ditetapkan,” ungkapnya.

Bahrum juga mengatakan, kentalnya aroma intervensi di Disdik Kota Medan oleh pihak-pihak tertentu sangat kuat, di mana ada pameo ‘siapapun Kadisnya akan tetap seperti itu.’ Sebab, bawahan Kadis hanya patuh kepada pihak tertentu. “Jadi Plt Wali Kota Medan kita minta membersihkan masalah-masalah di Disdik tersebut, termasuk mengevaluasi kinerja seluruh aparatur yang ada di dinas itu. Kalau tetap dibiarkan, maka citra pendidikan kita akan semakin terpuruk. Dan, permasalahan seperti ini sudah terjadi mulai dari Rajab Lubis dan sekarang Parluhutan Hasibuan,” tandasnya. Seperti diberitakan, Kadisdik Kota Medan Parluhutan Hasibuan mendadak mengundurkan diri dari jabatannya. Surat pengunduran diri telah diajukan kepada Plt Wali Kota Medan ter tanggal 11 September 2013 dengan tembusan Inspektorat

Kota Medan dan Ketua Komisi B DPRD Kota Medan. Pantauan wartawan di DPRD Kota Medan, Rabu (11/9), fotokopi surat Kadisdik Kota Medan tersebut beredar luas di kalangan Anggota Komisi B DPRD Kota Medan. “Saya yang bertanda tangan di bawah ini, Drs H Paluhutan Hasibuan dengan ini menyatakan ingin mengundurkan diri dari jabatan saya yang sekarang dengan kesadaran sendiri dan tanpa ada unsur paksaan dari pihak manapun,” tulis Parluhutan dalam suratnya tersebut. Saat dikonfirmasi melalui telepon selulernya, Parluhutan Hasibuan mengakui surat pengunduran dirinya tersebut. “Iya, saya sudah mengajukan pengunduran diri dari jabatan saya saat ini. Itu saya lakukan untuk memenuhi tuntutan Komisi B seperti yang adinda beritakan,” ujarnya menjawab andalas.(BEN)

Pemko Medan Kembali Raih Penghargaan Menkeu Medan-andalas Pemko Medan kembali mendapatkan penghargaan bergengsi dari Kementerian Keuangan (Kemenkeu) RI yang diserahkan Wakil Presiden Prof Dr Boediono di Gedung Dhanapala Kemenkeu, Jalan Senen Raya, Jakarta, Kamis (12/9). Penghargaan ini diberikan karena Pemko Medan dinilai berhasil dalam menyusun dan menyajikan Laporan Keuangan Tahun 2012 dengan capaian standar tertinggi dalam akutansi pelaporan keuangan sehingga mampu mempertahankan opini Wajar Tanpa Pengecualian (WTP) hasil audit dari Badan Pemeriksa Keuangan Republik Indonesia (BPK) RI. Penghargaan ini diterima Plt Wali Kota Medan Dzulmi Eldin dalam rangkaian Rapat Kerja Nasional Akutansi dan Pelaporan Keuangan Pemerintah Tahun 2013 di Gedung Dhanapala yang dibuka Wapres. Saat menerima penghargaan, Eldin turut didampingi sejumlah pejabat Pemko Medan, diantaranya Kepala Inspektorat Farid Wajedi, Kepada Badan Pengelola Keuangan Daerah Irwan Ritonga, dan Kepala Dispenda M Husni. Ini merupakan penghargaan yang kedua kalinya diterima Pemko Medan setelah tahun lalu juga mendapatkan penghargaan serupa. Tentunya penghargaan ini sangat membanggakan bagi Eldin, sebab hanya Pemko Medan dan Pemkab Humbang Hasundutan saja dari Sumatera Utara yang berhasil mendapatkan penghargaan tertinggi dalam akutansi pelaporan keuangan tersebut. Penghargaan ini diharapkan dapat memotivasi seluruh jajaran Pemko Medan mulai dari tingkat paling tinggi sampai bawah agar dapat menata laporan keuangan dengan lebih baik lagi. Wapres Boediono dalam sambutan singkatnya mengharapkan kepada sejumlah menteri seperti Menko Perekonomian Hatta Radjasa, Menteri Perdagangan Gita Wirjawan, Menteri Keuangan M Chatib Basri, dan Menteri Dalam Negeri Gamawan Fauzi serta sejumlah gubernur, bupati, dan wali

PENGHARGAAN - Plt Wali Kota Medan Dzulmi Eldin saat menerima penghargaan bergengsi dari Kementerian Keuangan RI yang diserahkan Wakil Presiden RI Boediono atas keberhasilan Pemko Medan mempertahankan opini WTP, di Gedung Dhanapala Kemenkeu, Jalan Senen Raya, Jakarta, Kamis (12/9). Setelah menyaksikan tayangan baik. Jika itu dapat dilakukan tentukota yang menerima penghargaan, mengajak untuk melakukan pena- video tersebut, Wapres berharap nya akan berdampak baik dengan taan kerja di pemerintahan dengan agar seluruh yang hadir bisa me- pengelolaan keuangan Pemko Mememfokuskan perbaikan di bidang ngambil maknanya dan dapat dite- dan sehingga menjadi lebih baik, keuangan. rapkan dalam lingkungan kerja “Saya ditugaskan Pak Presiden masing-masing. untuk mengawal proses reformasi “Saya berharap Anda semua birokrasi. Untuk itu mulai saat ini, dapat menjadi pemimpin yang baik saya mengajak semua untuk melaku- terhadap seluruh bawahannya. Sekan penataan kerja di pemerintahan. lamat bekerja, saya ingin Anda seItu bisa dilakukan dengan melaku- mua bekerja lebih baik lagi sekan perbaikan di bidang keuangan. hingga hasil penyusunan dan peSetelah itu mari kita lakukan pem- nyajian laporan keuangan dengan binaan sumber daya manusia (SDM) capaian standar tertinggi dalam di masing-masing instansi yang sau- akutansi pelaporan keuangan tahun dara pimpin. Tanpa melakukan pe- depan menjadi lebih baik lagi,” rubahan SDM, maka apapun perbai- harapnya. kan yang dilakukan tidak akan bisa Sementara itu, Dzulmi Eldin diwujudkan,” kata Wapres. usai menerima penghargaan meUntuk bisa melakukan peruba- ngatakan, apa yang menjadi arahan han SDM, Wapres mengatakan sa- Wapres akan segera ditindaklanjuandalas/ist ngat diperlukan leadership yang baik ti sampai ke tingkat paling bawah. KUNJUNGAN - Ketua Umum DPW PKS Sumut HM Hafez Lc MA bersama sejumlah dari seorang pemimpin. Artinya, se- Diakuinya, power leadership sangat pengurus saat menerima kunjungan Komisioner Badan Pengawas Pemilu (Bawaslu) orang pimpinan tidak hanya menga- penting untuk bisa dikembangkan di Kantor PKS Sumut, Jalan Kenanga Raya No 51 Medan, Rabu (11/9). ndalkan power semata dalam me- dalam menjalankan tugas dan tangngelola SDM bawahannya. Guna gung jawab yang telah diberikan, memberikan pemahaman bagaima- termasuk dalam pengelolaan lapona pemimpin yang memiliki le- ran keuangan di tempat tugasnya adership yang baik, Wapres selan- masing-masing. jutnya minta diputarkan video ber“Untuk itu saya berharap kepadurasi 12 menit yang berisi pema- da seluruh aparatur di Pemko MeMedan-andalas paran dan pandangan Bob F Davids dan, mulai yang tertinggi sampai Ketua Umum DPW PKS Sumut HM Hafez Lc MA menerima dari Amerika Serikat tentang sosok tingkat paling rendah sekalipun agar kunjungan Badan Pengawas Pemilu (Bawaslu) di Kantor PKS Sumut, pemimpin. bisa mengelola keuangan dengan di Jalan Kenanga Raya No 51 Medan, Rabu (11/9). Dalam kesempatan ini, Bawaslu mengajak PKS bekerja sama mengatasi kecurangan-kecurangan yang terjadi pada pemilu seperti adanya caleg yang siap pihaknya selalu menjunjung membayar suara di tempat pemungutan konstitusi dapat dilihat ketika suara (TPS). Komisi Pemilihan Umum Dalam kunjungan kali ini, Bawaslu (KPU) memutuskan PBB banyak memuji sikap dan prestasi PKS dinyatakan tidak lolos sebagai dalam setiap ajang pemilu berlangsung, peserta Pemilu 2014. yang salah satunya menjadikan PKS Meski merasa kecewa atas sebagai kiblat data untuk KPU. keputusan tersebut, PBB Selain itu Bawaslu juga memberi tidak perlu mengerahkan aplaus kepada saksi PKS yang siap puluhan ribu massa untuk menjaga hasil suara pemilu. Hal ini diakui memprotes KPU. langsung oleh Bawaslu yang banyak Hal itu disebabkan upaya belajar dari PKS. untuk mengerahkan massa Pertemuan itu juga banyak membahas dalam jumlah besar tersebut permasalahan seputar pemilu yang selama belum tentu akan membuat ini telah berlangsung, khususnya perKPU mengubah keputusannya. masalahan daftar pemilih tetap (DPT) "Kita tempuh jalur yang ganda dan tidak terdaftar. andalas/rizki mulya Bawaslu yakin bahwa dengan jumlah PERSIAP AN CCALEG ALEG PBB - Ketua Umum Partai Bulan Bintang (PBB) Dr MS Kaban sah di pengadilan. Hanya tujuh PERSIAPAN anggota yang tidak terlalu banyak di SE MSi memberikan keterangan kepada wartawan usai menghadiri acara orang, 'keok' tuh KPU," setiap daerah, menyulitkan kerja-kerja silaturahmi dan pembekalan calon anggota legislatif PBB se-Sumatera Utara di katanya. Mantan Menteri Hukum mereka dalam mengawasi pemilu, apalagi Hotel Madani, Medan, Kamis (12/9). Acara tersebut diadakan untuk dan HAM tersebut juga dengan jumlah dana operasional yang mempersiapkan caleg yang akan maju pada Pemilu 2014. mencontohkan sikap PBB sedikit. yang selalu menempuh proses penelitian di lapangan. "Jadi, justru Jokowi (Joko Widodo)," Untuk itu, Bawaslu yang berkantor di hukum terhadap berbagai untuk apa kita menipu diri Demikian juga dengan hasil Jalan Sei Bahorok No 72A Medan ini kebijakan pemerintah yang sendiri," kata Yusril. survei pilkada di Jawa Timur merasa perlu melakukan kunjungan dan dinilai menyalahi konstitusi. Junjung Konstitusi yang tidak mengunggulkan menjalin komunikasi dengan parpol agar "Kami menempuh cara Yusril Ihza Mahendra juga pasangan Soekarwo dan pemilu berjalan aman dan lancar. yang sah dan konstitusional. mengklaim PBB merupakan Syaefullah Yusuf. Kenyataan“Berawal dari pemilihan dan pengaBeri kuasa, lalu ke pengadilan, partai politik yang selalu nya, justru Soekarwo yang wasan yang baik, maka pembangunan 'keok' tuh pemerintah," menjunjung konstitusi dalam menang," kata mantan Sumut akan menjadi baik walaupun susah katanya. Dengan prinsip yang menyelesaikan setiap Menteri Hukum dan HAM untuk melaksanakannya, tetapi itu harus selalu menuruti konstitusi itu, permasalahan yang dihadapi. itu. dilakukan agar pembangunan semakin Yusril menegaskan jika PBB "Karena itu, kami jarang Tidak jarang, hasil survei baik,” ujar Hafez dalam sambutannya. terbuka dan dapat menjadi sampai harus demonstrasi, tersebut justru sesuai Dia juga memfokuskan PKS untuk wadah perjuangan politik apalagi bertindak anarkis," "pesanan" pihak tertentu yang selalu berusaha mengawal dan menjaga seluruh kelompok dan katanya. mengeluarkan dana bagi suara hasil pemilu di setiap ajang "mazhab."(ANT/GUS) Menurut Yusril, bukti lembaga yang melakukan pemilihan.(REL/WAN)

PBB Tak Percaya Hasil Survei Medan-andalas Kader Partai Bulan Bintang diingatkan untuk tidak terlalu mempercayai hasil survei yang menyebutkan keunggulan partai politik atau tokoh tertentu dalam Pemilihan Umum 2014. "Hasil survei itu tidak ada yang gratis," kata Ketua Dewan Syuro Partai Bulan Bintang (PBB) Prof Yusril Ihza Mahendra di Medan, Kamis (13/9). Imbauan itu disampaikannya dalam silaturahmi dan pembekalan caleg PBB seSumatera Utara dengan tema 'Bangkit, Bersatu, dan Menang Pemilu 2014.' Menurut Yusril, kader dan pengurus PBB tidak boleh merasa frustasi atau berkecil hati dengan hasil survei yang banyak dilansir berbagai media tersebut. Dari pengalaman dan pemantauan selama ini, hasil survei yang dilakukan berbagai lembaga tersebut sering tidak sesuai dengan hasil di lapangan. Ia mencontohkan hasil survei dalam Pilkada DKI Jakarta yang mengunggulkan Fauzi Bowo sebagai calon petahana. "Buktinya, yang menang

andalas/ist

transparan dan akuntabel. Dengan demikian tahun depan, kita bisa kembali mendapatkan penghargaan seperti ini lagi,” harapnya. Terkait penghargaan yang baru diterimanya, Eldin mengaku sangat gembira dan bangga. Hal ini tidak terlepas dari kerja keras seluruh jajaran Pemko Medan dan dukungan Anggota DPRD Medan serta bimbingan yang tak pernah henti dari BPK Perwakilan Sumut sehingga Pemko Medan dalam dua tahun berturut-turut mendapatkan opini WTP dari BPK yang mengantarkannya mendapatkan penghargaan bergengsi dari Menteri Keuangan RI. Padahal tahun-tahun sebelumnya, Pemko Medan selalu menyandang opini discleamer. “Jadi penghargaan yang diterima hari ini, saya dedikasikan untuk seluruh aparatur di jajaran Pemko Medan yang selama ini telah bekerja dengan keras. Saya berharap agar penghargaan ini tidak langsung membuat kita cepat puas tetapi sebaliknya semakin memotivasi untuk bekerja lebih baik dan penuh rasa tanggung jawab,” ujarnya.(BEN)

Bawaslu Ajak PKS Awasi Kecurangan Pemilu


MEDAN KITA 3 Jangan Terbitkan SIMB Setia Budi Residence

Jumat

harian andalas | Hal.

13 September 2013

Tangkap Pengusaha Galian C di Lau Simeme Biru-biru-andalas Bupati Deli Serdang Drs H Amri Tambunan dan Camat Biru-biru Drs Khairul Azman dikhawatirkan mengacuhkan Undang-undang (UU) RI No 32 Tahun 2009 tentang Lingkungan Hidup dan UU No 04 Tahun 2009 tentang Pertambangan Mineral dan Batubara, terkait maraknya aktivitas penambangan material di Sungai Lau Simeme, Desa Namo Tualang, Kecamatan Birubiru, salah satunya milik Jusia Purba. "Pemkab Deli Serdang melalui satpol PP dan Camat Biru-biru seharusnya menertibkan dan menangkap para pengusaha yang terbukti telah merusak lingkungan hidup," kata Ketua Lembaga Swadaya Masyarakat (LSM) Pusat Studi Hukum Pembaruan Peradilan (Pushpa) Sumut Muslim Muis Tanjung SH yang diminta komentarnya melalui telepon seluler, Rabu (11/9). Selain itu, katanya, kepolisian, badan lingkungan hidup, dan Bapedalda di Deli Serdang, seharusnya juga

bisa turun untuk meneliti indikasi perusakan terhadap lingkungan hidup akibat penambangan liar alias galian c ilegal ini. Apakah hasil penelitian itu memang ada ditemukan kerusakan-kerusakan pada alam yang diakibatkan usaha pertambangan material batu dan pasir, seperti milik Jusia Purba yang berada di Sungai Lau Simeme tersebut atau tidak. Perbuatan yang bertentangan dengan UU Lingkungan Hidup dan UU Pertambangan itu harus disikapi serius oleh Bupati Deli Serdang. Setidaknya melihat perusakan seperti apa yang dilakukan pengusaha galian C itu, harus diteliti. Jika tidak maka pemkab dan Pemerintah Kecamatan Birubiru serta kepolisian bisa dianggap mengacuhkan UU. Ditegaskannya, kalau hanya berlandaskan pelanggaran administratif atau pelanggaran perda untuk memberikan sanksi kepada pengusaha galian C ilegal di Lau Simeme itu, kurang optimal.(JL/WAN)

UISU Bersatu, Rektornya Muhammad As'ad Medan-andalas Mahasiswa dan alumni Universitas Islam Sumatera Utara (UISU) kini bisa sedikit bernapas lega. Penyelesaian konflik UISU yang telah berlangsung selama 7 tahun akhirnya menemui titik terang. Dua kubu yayasan telah legowo untuk menyatukan UISU Al Munawwarah Jalan SM Raja dan UISU Al Manar Jalan Karya Bakti Medan Johor. Keputusan yang membuat lega ribuan mahasiswa dan alumni perguruan tinggi tertua di Pulau Sumatera itu dicapai setelah dua yayasan berseteru menyerahkan sepenuhnya permasalahan ini untuk diselesaikan pihak Koordinator Perguruan Tinggi Swasta Indonesia (Kopertis) Wilayah I Sumut-Aceh. Pada Rabu (12/9) siang Kopertis menggelar pertemuan tertutup di aula FK UISU yang dihadiri Koordinator Kopertis Wilayah Sumut-Aceh Prof Dian Armanto, Ketua APTISI Sumut-Aceh Bahdin Nur Tanjung, Wakil Rektor UISU Prof Effendi Barus (UISU Al Manar), serta Helmi Nasution dan Prof Zulkarnain Lubis (UISU Al Munawwarah). Hasilnya pertemuan kedua kubu yayasan sepakat bersatu di bawah satu yayasan. Selanjutnya, kedua pihak UISU menandatangani beberapa poin untuk

menyelamatkan UISU dari penutupan, menyusul ancaman dari Menteri Pendidikan dan Kebudayaan (Mendikbud) M Nuh, yang apabila UISU tak bisa menyatu izinnya segera dicabut. "Berdasarkan hasil pertemuan kita kemarin (Rabu, 11/9) dari pagi hingga pukul 23.00 WIB, akhirnya kedua belah pihak ingin menyelesaikan kasus ini dan menyerahkan sepenuhnya kepada Kopertis. Kita juga telah menyatukan kampus ini dengan satu rektor, yaitu Dr Muhammad As'ad MSi," kata Bahdin Nur Tanjung seperti dilansir MedanBagus. Com, Kamis (12/9). Dikatakannya, dalam pertemuan itu, pihak kopertis memberikan syarat kepada kedua yayasan seperti seluruh mahasiswa UISU Almunawwarah akan didaftarkan kembali ke UISU Almanar yang ada di jalan Karya Bakti. Tak hanya itu, proses adminitrasi akademik juga akan dilakukan satu pintu dan dipusatkan di UISU Almanar. "Dalam pertemuan tersebut, kedua belah pihak telah menyepakatinya. Untuk ijazah alumni UISU Al Munawwarah yang selama ini dianggap ilegal juga sudah kita tarik dan kita proses. Selanjutnya akan dikeluarkan ijazah baru yang ditandatangi oleh Rektor As'ad," katanya.(BBS/GUS)

Jumat, 13 September 2013

1. AndalasToday

05.00 – 06.00 WIB

2. StarMorningRequest

06.00 – 07.00 WIB

3. Ngobrol Bareng Starnews Bersama Nadin 07.00 – 08.30 WIB Erlangga 4. InfoBisnis&Ekonomi

09.00 – 10.00 WIB

5. StarWorld

10.00 – 11.00 WIB

6. StarLife

11.07 --12.00 WIB

7. StarHotNewsSiang

12.07 – 13.00 WIB

8. Info Anda (Informasi Perakiraan cuaca & 13.07 – 14.00 WIB Reporter) 9. StarTalkshow

15.07--16.00 WIB

10. StarHotNewsSore

16.07--19.00 WIB

11. StarRequest

19.07 – 21.00 WIB

12. StarHotNewsMalam

21.07 – 22.00 WIB

13. StarNight

22.07 – 00.00 WIB

Medan-andalas Komisi D DPRD Kota Medan meminta Dinas Tata Ruang dan Tata Bangunan (TRTB) Kota Medan menghentikan proses pembangunan Apartemen Setia Budi Residence di Jalan Setia Budi yang tidak memiliki surat izin mendirikan bangunan (SIMB). "Status stanvast (menghentikan sementara) pembangunan apartemen itu harus dipertahankan, sampai seluruh dokumen perizinannya lengkap," kata Sekretaris Komisi D Drs Daniel Pinem di gedung dewan, Kamis (12/9). Penegasan ini disampaikan Daniel Pinem saat memimpin rapat dengar pendapat (RDP) komisi D dengan Dinas TRTB dan BPPT Kota Medan membahas masalah pembangunan Apartemen Setia Budi Residence yang dilaporkan keluarga Irna Narita. Hadir Kasi Pengawasan Dinas TRTB Darwin, keluarga pelapor, dan aparat kelu-

rahan setempat. Selain tidak memiliki SIMB, dalam RDP tersebut juga terungkap bahwa proses pembangunan apartemen itu telah menimbulkan kerusakan bagi sejumlah rumah warga di sekitarnya. Hal itu terjadi saat pemasangan paku bumi dan alat berat yang keluar masuk ke lokasi pembangunan. "Kita sangat menyayangkan ketidakhadiran pihak pengembang dalam rapat ini, padahal sudah kita undang secara resmi. Kerusakan rumah warga akibat proyek itu harus dicari solusinya. Pengaduan warga ini harus menjadi pertim-

bangan bagi dinas TRTB untuk memproses SIMB apartemen itu," ujar Daniel. Desakan serupa juga disampaikan Jumadi, anggota komisi D lainya. Dia meminta Dinas TRTB Medan supaya lebih teliti dan cermat mengeluarkan SIMB apartemen yang direncanakan sampai 18 lantai itu. Pembangunan apartemen sebesar itu, menurut Jumadi, harus dilengkapi dokumen-dokumen perizinan lainnya, seperti analisis mengenai dampak lingkungan (Amdal), kajian lalulintas, dan kelabilan tanah di kawasan itu. "Saya kira kalau sudah mencapai 18 lantai, dokumen Amdal dan kajian lalulintas harus ada. Kalau itu tidak ada, dinas TRTB jangan memproses atau menerbitkan SIMB apartemen itu," tegas Jumadi. Dalam RDP, Irna Narita sebelumnya menceritakan kondisi rumahnya yang rusak akibat pembangunan Apartemen Setia Budi Residence itu. Kondisi dinding dan

tiang pondasi rumahnya saat ini retak-retak karena getaran saat pemancangan paku bumi pembangunan apartemen itu. "Sebenarnya sudah banyak dinding rumah warga yang retak karena proyek itu, tapi rumah saya yang paling parah dan kondisinya saat ini sudah tidak layak ditempati. Itu terjadi karena ada getaran pada saat mereka memasang paku bumi," jelasnya. Akibat kondisi tersebut, Irna Narita yang turut didampingi suaminya K Narita berharap agar DPRD melalui komisi D bisa mendorong Pemko Medan bertindak tegas atas pembangunan apartemen yang tidak dilengkapi dokumen perizinan itu. "Saya sudah melaporkan permasalahan ini ke mana-mana, bahkan langsung kepada Sekda Kota Medan. Tetapi sampai saat ini tidak ada tindakan, karena itulah kami berharap melalui komisi D ini ada solusinya," ujarnya.

Kepala Seksi (Kasi) Pengawasan Dinas TRTB Kota Medan Darwin membenarkan bahwa pembangunan Apartemen Setia Budi Residence itu belum memiliki SIMB. Pihaknya juga sudah memberikan peringatan kepada pihak pengembang. "Kita sudah stanvas-kan pembangunannya dan setahu kami di lapangan tidak ada lagi aktivitas. Kita akan terus mengawasinya sampai izinnya keluar serta semua persoalan yang dikeluhkan warga diselesaikan dengan baik," kata Darwin. Namun demikian, menurut Darwin, permohonan SIMB Apartemen Setia Budi Residence tersebut sudah masuk ke dinas TRTB atas nama Sutrisno. "Saya tidak tahu pasti nama perusahaan atau pengembang apartemen itu karena permohonan SIMB-nya atas nama pribadi. Sesuai permohonan yang masuk, bangunan itu merupakan rumah susun berlantai 18," jelas Darwin.(BEN)

Banyak Penerima BLSM Bukan Warga Miskin Medan-andalas Penyaluran dana Bantuan Langsung Sementara Masyarakat (BLSM) di Kota Medan khususnya kawasan Medan utara, banyak tidak tepat sasaran. Dari ribuan penerima BLSM tersebut, sebagian diantaranya bukan tergolong Rumah Tangga Miskin karena fakta di lapangan, mereka tidak memenuhi 14 kriteria masyarakat miskin. Seperti dari pantauan andalas di Kantor Pos Medan Deli, Kamis (12/ 9). Terlihat banyak warga yang datang untuk mengambil dana BLSM itu mengendarai sepeda motor, bahkan mengenakan pakaian mahal dan memakai perhiasan emas. Padahal pemerintah telah membuat acuan berupa 14 kriteria dalam menentukan keluarga/rumah tangga yang dikategorikan miskin. Ke-14 kriteria yakni, 1. Luas lantai bangunan tempat tinggal kurang dari 8 m2 per orang; 2. Jenis lantai tempat tinggal terbuat dari tanah/ bambu/kayu murahan; 3. Jenis dinding tempat tinggal dari bambu/ rumbia/kayu berkualitas rendah/ tembok tanpa diplester

andalas/DP

AMBIL BLSM - Puluhan sepeda motor milik warga yang ingin mengambil BLSM terlihat parkir di depan Kantor Pos Medan Deli. Selanjutnya, 4. Tidak memiliki hujan; 7. Bahan bakar untuk mefasilitas buang air besar/bersama- masak sehari-hari adalah kayu bakar/ sama dengan rumah tangga lain; 5. arang/minyak tanah. 8. Hanya mengonsumsi daging/ Sumber penerangan rumah tangga tidak menggunakan listrik; 6. Sum- susu/ayam satu kali dalam semingber air minum berasal dari sumur/ gu; 9. Hanya membeli satu stel pamata air tidak terlindung/sungai/air kaian baru dalam setahun; 10. Hanya

sanggup makan sebanyak satu/dua kali dalam sehari; 11. Tidak sanggup membayar biaya pengobatan di Puskesmas/poliklinik; 12. Sumber penghasilan kepala rumah tangga adalah petani dengan luas lahan 500 m2, buruh tani, nelayan, buruh bangunan, buruh perkebunan dan atau pekerjaan lainnya dengan pendapatan di bawah Rp600.000 per bulan 13. Pendidikan tertinggi kepala rumah tangga : tidak sekolah/tidak tamat SD/hanya SD; 14. Tidak memiliki tabungan/barang yang mudah dijual dengan minimal Rp500.000, seperti sepeda motor kredit/non kredit, emas, ternak, kapal motor, atau barang modal lainnya. Dan minimal 9 dari 14 variabel itu terpenuhi maka suatu rumah tangga dikategorikan sebagai rumah tangga miskin. Sementara dari fenomena yang terlihat di Kantor Pos Medan Deli, sebagian warga pengambil BLSM tersebut bisa dibilang merupakan masyarakat yang tidak sadarkan diri karena 5 variabel saja pun tidak terpenuhi. Salah seorang penerima yang

tidak mau disebut namanya mengaku memang tidak pantas menerima BLSM tersebut. "Saya tahu kalau BLSM ini tidak pantas diterima tapi pejabat saja sudah gaji besar masih korupsi, kenapa tidak lagi ada kesempatan terima uang secara cuma-cuma," kata pria paruh baya bertubuh tambun yang datang dengan mengendarai sepeda motor tersebut. Sekretaris LSM Indonesia Gorup Of Humanity NGO Sumut Husein Hutagalung SH yang diminta komentarnya terkait hal ini mengatakan pemberian BLSM itu bersifat politis karena diberikan saat menjelang pemilu. "Kenapa harus diberikan menjelang pemilu? Tentu karena pemerintah yang notabene merupakan partai penguasa ingin membangun pencitraan untuk menarik simpati rakyat di pemilu. Seharusnya uang yang triliunan itu dialihkan untuk mendirikan Puskesmas dan sekolah serta membangun pertanian di desa-desa, yang tentunya lebih bermanfaat bagi masyarakat," ucapnya.(DP)

PDAM Tirtanadi Terima Bantuan Peralatan Pengelolaan Limbah Medan-andalas Sebagai kota metropolitan dengan perkembangan penduduk yang terus meningkat pesat, Kota Medan harus mengubah sistem pengelolaan sanitasi yang selama ini masih dinilai mengkhawatirkan dalam rangka menciptakan lingkungan perkotaan yang sehat dan nyaman bagi masyarakat. Hal ini menjadi perhatian khusus Pemerintah Provinsi Sumatera Utara melalui Satuan Kerja (Satker) Pengembangan Penyehatan Lingkungan permukiman (PLP) Dinas Penataan Ruang dan Permukiman (Distarukim) untuk bekerjasama dengan PDAM Tirtanadi dengan membuat program Metropolitan Sanitation Management and Health Project (MSMHP). Program ini bertujuan merehabilitasi Instalasi Pengelolaan Air Limbah (IPAL) PDAM Tirtanadi dan mengembangkan jaringan baru sistem air limbah sepanjang 25.280 meter yang tersebar di Kota Medan. Kerjasama ini telah berjalan sejak tahun 2011 dan berakhir tahun 2014. Berkaitan dengan program ini, Satker PLP Distarukim Sumut diwakili Budi Wibowo ST MAP selaku Pejabat Pembuat Komitmen pada Selasa (10/9) di Kantor Pusat PDAM Tirtanadi Jalan SM Raja No

andalas/ist

SERAHKAN - Satker PLP Distarukim Sumut diwakili Budi Wibowo ST MAP saat menyerahkan menyerahkan bantuan peralatan untuk pengelolaan air limbah kepada PDAM Tirtanadi yang diterima Direktur Perencana & Produksi Ir H Tamsil Lubis. 1 Medan, menyerahkan bantuan peralatan untuk pengelolaan air limbah kepada PDAM Tirtanadi. Bantuan yang diserahkan terdiri dari Sewer Jetting Cleaner (mounted truck), 1 unit including truck kapasitas tangki 4.000 liter, Sewer Jetting Cleaner (Trailer

Model), 1 unit mobil pick up sebagai alat penggandeng/penarik kapasitas tangki 900 liter, 2 unit Vacuum Truck kapasitas tangki 3.000 liter, 2 unit Sewer Pipe Cleaner yang berfungsi untuk pemeliharaan saluran pipa air limbah diameter 75-300 mm. Kemudian, Blower type portable kapasitas 50 m3/menit dilengkapi genset kapasitas 2kw 1 phase 220V 50Hz, Chain Host dan Tripod kapasitas angkat beban 2.000 kg dengan ketinggian tripod

3m yang difungsikan sebagai alat penggerek barang atau pekerja yang akan masuk ke dalam saluran pipa air limbah melalui manhole yang tersedia di sepanjang jaringan saluran pipa air limbah untuk pemeriksaan keadaan saluran pipa air limbah, dan Gas Detector type portable yang mampu mendeteksi 3 macam gas beracun yang sering dijumpai di dalam saluran pipa air limbah. Bantuan ini diterima Direktur Perencana & Produksi PDAM Tir-

tanadi Ir H Tamsil Lubis didampingi Direktur Administrasi & Keuangan H Ahmad Thamrin SE MPsi, Direktur Operasi Mangindang Ritonga SE MM, Kadiv Produksi Ir Heri Batanghari Nasution MPsi, dan Ketua Tim PPAL Ir Bahktiar Yuwono. Turut menyaksikan antara lain Sekretaris Dewan Pengawas PDAM Tirtanadi Drs H Abu Hanifah Siregar, Anggota Dewan Pengawas Rajamin Sirait SE dan Drs HT Basyrul Kamali MM, serta Konsultan Review Design dan Supervisi Inotech Engineering Consultants Ltd and Associates dan pihak pemasok dari PT Daya Citra Utami Pratama yang berkantor pusat di Belanda. Untuk mengoperasikan beberapa peralatan berteknologi tinggi ini pihak pemasok akan memberikan pelatihan bagi operator/pegawai PDAM Tirtanadi yang mengoperasikan peralatan tersebut langsung oleh tenaga ahli (bersertifikat) yang khusus didatangkan dari Belanda. Dengan penyerahan bantuan ini, Satker PLP Distarukim Sumut dan PDAM Tirtanadi telah menyelesaikan tahapan pengadaan peralatan sewerage system tahap awal yang akan difungsikan untuk kegiatan perawatan jaringan saluran pipa air limbah di Kota Medan. Diharapkan dengan adanya peralatan-peralatan baru tersebut maka maksud dan tujuan pemerintah untuk meningkatkan kesehatan masyarakat dapat tercapai.(GUS)


HUKUM & KRIMINAL

Jumat 13 September 2013

harian andalas | Hal.

4

andalas/rizki mulya

RAZIA PENGEMUDI DI BAWAH UMUR – Petugas Satlantas Polresta Medan memeriksa surat kelengkapan pelajar pengemudi mobil dan pengendara sepeda motor saat melakukan razia pengemudi di bawah umur di Jalan Zainul Arifin Medan, Kamis (12/9).

Lagi, Polresta Razia Pengemudi di Bawah Umur 27 Pengendara Tak Punya SIM dan 17 Tak Pakai Helm Ditilang Medan-andalas Petugas Satlantas Polresta Medan kembali merazia pengemudi mobil dan pengendara sepeda motor di bawah umur. Razia secara kontinu (terusmenerus) kali ini digelar di kawasan Jalan Zainul Arifin, Medan, Kamis (12/9). Dari hasil razia kali ini, petugas Satlantas Polresta Medan menemukan 44 pelanggar

aturan lalu lintas terdiri dari 27 pengendara tidak memiliki Surat Izin Mengemudi (SIM) dan 17 pengendara sepeda motor tak pakai helm. "Mereka yang kedapatan melanggar aturan lalu lintas diberikan tindakan tilang di tempat," tegas Kepala Satuan Lalu Lintas Polresrta Medan Kompol M Budi Hendrawan SIK kepada andalas, tadi malam.

Kompol Budi kembali menegaskan, polisi melakukan razia terhadap pengemudi di bawah umur merupakan kegiatan rutin, bukan hanya karena kasus kecelakaan maut di tol Jagorawi kilometer 8 yang melibatkan 'AQJ' alias Dul, yang masih berusia 13 tahun. "Razia ini tidak terkait isu. Ini sudah menjadi kegiatan rutin yang kami gelar secara terus-

menerus. Demi terciptanya keamanan, keselamatan, ketertiban dan kelancaran lalu lintas (Kamseltibcar Lantas)," kata Budi. Razia terhadap pengemudi mobil dan pengendara sepeda motor di bawah umur ini, menurut Budi mencakup penertiban terhadap siswa-siswi yang membawa kendaraan ke sekolah.

Selain penindakan, Satlantas Polresta Medan juga telah menjalan program-program penyuluhan lalu lintas kepada anak-anak, seperti 'polisi cilik', sosialisasi dalam bentuk police go to school yang dilakukan tiga kali setiap minggu dan lain sebagainya. Tetapi hal tersebut tidak cukup karena sebagian besar waktu anak ada di sekolah dan di rumah. "Pengawasan

Razia pengemudi mobil dan pengendara sepeda motor di bawah umur ini bukan hanya karena kasus kecelakaan maut di tol Jagorawi kilometer 8 yang melibatkan 'AQJ' alias Dul, yang masih berusia 13 tahun". KASATLANTAS POLRESTA MEDAN KOMPOL M BUDI HENDRAWAN SIK

harus lebih ketat dari orangtua," kata Budi. Jika masyarakat ingin belajar dari kasus kecelakaan yang meilbatkan Dul sebagai tersangka, seharusnya semua orangtua melarang anak di bawah umur 17 tahun mengemudi kendaraan bermotor. "Bagi siswa yang tidak memiliki SIM kendaraan bisa dijemput keluarganya yang memiliki SIM," kata Budi. (HER)

Tukang Pijat Tewas Membusuk Medan-andalas Seorang tukang pijat (kusuk) akrap disapa Pak Iyan (55) ditemukan tewas di dalam kamar rumah kontrakkannya di Pasar V Dusun 12, Kecamatan Percut Seituan, Kamis (12/9) sekira pukul 16.00 WIB. Orang pertama yang menemukan jasad Pak Iyan adalah pemilik rumah kontrakkan, Supiah (48). Kata Supiah kondisi jasad Pak Iyan sudah mulai

membusuk. Hal senada juga juga dikatakan Kliwon (52), suami Supiah. Sejak Rabu (11/8) sore, mereka sudah mencium aroma bau busuk dari dalam rumah yang

Dua Mahasiswi UMSU Dijambret Medan-andalas Dua mahasiswi Universitas Muhammadiyah Sumatera Utara (UMSU), Indah (21) warga Tanjung Mulia dan Evi (21) warga Mabar, menjadi korban penjambretan di kawasan Jalan Perintis Kemerdekaan, Medan, Kamis (12/9). Saat itu mereka berboncengan mengendarai sepeda motor Honda Supra BK 6573 GG dari kampus hendak ke Thamrin Plaza, Medan. Namun, sesampainya di kawasan Jalan Perintis Kemerdekaan, tas sandang yang berisikan notebook merek axioo, dompet dan berkas-berkas skripsi langsung ditampas pelaku yang mengendarai sepeda motor Vixion. Korban yang terkejut lang-

sung menjerit rampok. Namun usaha kedua wanita ini tidak membuahkan hasil. Kedua pelaku yang berboncengan mengendarai sepeda motor langsung tancap gas ke arah Jalan Prof HM Yamin. Kedua korban yang tak terima langsung mendatangi Mapolsek Medan Timur untuk melaporkan peristiwa penjambretan tersebut. Di kantor polisi keduanya mengaku, pelaku memiliki ciri-ciri bertubuh kecil pakai topi dan yang di depan (joki) memakai helm. Kapolsek Medan Timur Kompol Juliani Prihatini SIK saat dikonfirmasi membenarkan laporan korban. "Korban sudah membuat laporan dan sudah kami terima, sekarang masih kami selidiki," kata Juliani. (ACO)

Tiga Penjudi Batu Domino Dipulangkan Medan-andalas Tiga oknum pegawai negeri sipil (PNS) Pemkab Deli Serdang dan seorang disebut-sebut oknum pengacara yang ditangkap petugas Reskrim Polresta Medan dalam kasus judi batu domino di bawah Tol Denai, Rabu (11/9) malam, dipulangkan. Ketiga PNS Dispenda Deli Serdang tersebut, ES (42) warga Jalan Makmur Lorong Kenanga 5, Percut Seituan, H SH (50) Jalan Garu 2 Lorong Mawar, Medan Amplas, DH (49) warga Jalan Tuba 4, Lorong Pembangunan 3, Medan Denai serta oknum pengacara ADH (46) warga Pasar 5 Dusun 12, Percut Seituan. Saat diamankan, dari mereka polisi menyita barang bukti 28 buah dam batu domino, uang Rp540 ribu dan 1 pulpen dan 1 buku tulis. Sedangkan seorang PNS lainnya yang bertugas di

Dinas Pendidikan Deli Serdang, HS (47) dilaporkan melarikan diri dari sergapan petugas. Selanjutnya ketiga PNS Dispenda Deli Serdang itu dibawa ke Ruang Penyidik untuk menjalani pemeriksaan di Ruang Penyidik Unit Vice Control/ Judisila. Namun anehnya pemeriksaan belum sampai 1x24 jam ketiga PNS Dispenda Deli Serdang dan satu pengacara ini sudah dilepaskan. Kepala Unit (Kanit) Vice Control/Judisila Polresta Medan AKP Edi Safari mengatakan, setelah dimintai keterangan dari keempat tersangka pihaknya telah memulangkannya. "Kita mintai keterangannya habis itu kita pulangkan karena mereka dijerat Pasal 303 BIS, jadi bisa dipulangkan karena mereka kan berjudi enggak dijadikan mata pencaharian," ujar Edi. (HER)

dikontrkkan kepada Pak Iyan itu. "Sejak kemarin kami sudah mencium bau busuk dari rumah kontrakkan kami. Tapi kami tidak terlalu menanggapinya. Namun keesokan harinya, hari ini, bau busuk itu semakin menyengat, makanya kami beritahu warga dan kepling. Saat kami dobrak pintu rumahnya, ternyata sumber bau busuk itu dari jasad Pak Iyan. Langsung saja kami beritahukan ke pihak Polsek Percut Seituan

"

dan warga sekitar," kata Kliwon. Menurutnya, Pak Iyan sudah 2 tahun mengontrak rumahnya. Dia seorang duda. Sejak menduda, dia berprofesi sebagai tukang kusuk. Biasanya para pasiennya datang ke rumah, kadang juga korban dijemput dari rumahnya. Dolah, Kepala Dusun (Kadus) Dusun 12 Desa Tembung mengaku tak mengenal Pak Iyan karena belum pernah melapor untuk menjadi warga di sana. "Saya tak kenal dengan dia.

Tadi warga mendatangi saya, dan mengatakan ada mayat yang mulai membusuk. Saat itu juga kami mengecek lokasi," sebutnya. Pantauan wartawan di lokasi kejadian, tak lama setelah penemuan mayat tersebut, dua anak dan kerabat Pak Iyan datang ke lokasi. Dua putrinya, Dina (21) dan Windi (19) sontak berteriak histeris, karena tak percaya melihat orangtuanya telah tewas, tanpa diketahui penyebabnya. Setibanya mobil ambulan da-

tang ke lokasi, jasad Pak Iyan dibawa ke RSU dr Pirngadi Medan untuk keperluan visum. Kapolsek Percut Seituan, AKP Ronald Sipayung SIK melalui Kanit Reskrimnya AKP Faidir Chaniago ketika dikonfirmasi membenarkan adanya penemuan mayat tersebut. "Untuk sementara jenazah korban dievakuasi RSU dr Pirngadi Medan untuk dilakukan visum. Dan keluarga mengatakan, tidak mempermasalahkan kema-

tian tersebut, karena bapak mereka selama ini mengidap suatu penyakit. Sebenarnya, pihak keluarga meminta agar jenazah korban tidak dibawa ke rumah sakit, untuk dilakukan visum, dan rencananya langsung dikebumikan. Tetapi, karena kematian tersebut diketahui warga dan dilaporkannya ke pihak kepolisian, kita harus mengevakuasinya, dan melakukan visum," ujarnya. (ACO)

Sipir Lapas Tanjung Gusta Ditangkap Kasus Narkoba Medan-andalas Seorang sipir Lembaga Pemasyarakatan (Lapas) Kelas I Tanjung Gusta, Medan berinisial TP, ditangkap membawa ganja seberat 17 gram. Penangkapan dilakukan oleh Polresta Medan, Rabu (11/9/2013) malam. Informasi dihimpun, Kamis (12/ 9) siang, penangkapan itu berkat informasi masayarakat , dimana sipit tersebut sedang membawa

ganja kedalam lapas. Mendapat informasi itu,pihak Polresta Medan langsung turun kelokasi dan mengamankan tersangka . Kasat Narkoba Polresta Medan, Kompol Donny Alexander saat dikonfirmasi menyatakan masih dalam pengembangan. " Masih dalam pengembangan, ya," katanya singkat. Informasi diperoleh, penangkapan tersangka yang seharinya

bekerja di Lapas Tanjung Gusta bermula adanya informasi yang menyebutkan terdapat oknum pegawai lapas yang sering memakai narkoba. Mendapat informasi itu, petugas Lapas Tanjung Gusta dibantu polisi turun ke lokasi untuk melakukan penyelidikan. Sesampainya disana polisi kemudian melakukan pemeriksaan terhadap sipir. Saat dilakukan penggeledahan

dari tangan Teguh Prayitno petugas lapas mendapati barang bukti 0,5 ons daun ganja kering. Tanpa bisa mengelak tersangka lalu diserahkan petugas lapas ke pihak berwajib. Dari situ tersangka diboyong ke ruang juru periksa Sat Res Narkoba Mapolresta Medan. "Masih kita kembangkan" tandas Dony yang tengah berada di luar kota. Anehnya, saat wartawan men-

cari keterangan lebih lanjut atas penangkapan petugas sipir ini, sejumlah perwira Sat Resnarkoba Polresta yang berada di tempat terkesan tutup mulut. "Oh itu yang nangkap Tim Unit I," ujar Kanit Idik II Narkoba Polresta Medan AKP Azuar. Namun, saat Kanit Idik I AKP S Zupri Siregar dikonfirmasi wartawan juga mengatakan hal yang sama. (HER)

Maling Betor Bonyok Dihajar Massa Medan-andalas Seorang pria yang kedapatan mencuri becak bermotor (betor) terpaksa dilarikan ke RS Bhayangkara, Medan, Rabu (11/ 9) malam. Sebab, pria tersebut Hermanto Pakpahan (30), warga Jalan Elang II, Perumnas Mandala itu sekarat karena dihakimi massa yang menangkapnya saat melakukan aksinya itu. "Iya, sekarang tersangkanya dirawat di Rumah Sakit Bhayang-

kara karena dihakimi massa," terang Kapolsek Medan Kota, Kompol PH Sinaga, Kamis (12/9). Sinaga menyebutkan, Hermanto ditangkap massa di Jalan Seram setelah mencuri betor milik Warwan (45), warga Medan di Jalan MT Haryono Medan. Saat ini, petugas telah mengamankan betor milik korban plat nomor polisi BK 1277 BU sebagai barang bukti. Informasi diperoleh menyebutkan, malam itu sekira pukul 21.00

WIB, korban memarkirkan betornya dalam keadaan dirantai dan digembok di sebuah warung Jalan MT Haryono lantaran hujan deras. Saat korban lengah, tersangka langsung memanfaatkannya memutus gembok. Tersangka kemudian menggunakan kunci T untuk menyalakan mesin betor. "Karena dipaksanya (tersangka-red), kunci T yang dipakainya untuk menghidupkan mesin betor itu patah," kata penyidik Polsek

Medan Kota. Namun begitu tersangka kabur, korban mengetahuinya dan langsung berteriak. Tersangka tetap memacu betor korban, namun gagal karena berhasil ditangkap warga di Jalan Seram, Medan. Tanpa dikomandoi, warga langsung menghakimi tersangka hingga sekarat. Bahkan, mata tersangka dikhawatirkan buta akibat penghakiman massal tersebut. "Matanya pun bisa buta itu,"

ucap penyidik tersebut. Menurut penyidik, aksi pencurian betor di sekitar Tempat Kejadian Perkara (TKP) sudah sering terjadi. Sebab itu, korban memarkirkan betornya dalam keadaan dirantai dan digembok. "Ah, udah sering pun di situ (TKP) pencurian beca," sebut penyidik yang merahasiakan namanya tersebut menambahkan, tersangka juga berprofesi sebagai penarik betor. (THA)

Bocah 5 Tahun Tewas Terseret Arus Sungai Deli Seorang bocah berusia 5 tahun, Muhammad Sultan, warga Jalan Yos Sudarso Lorong 11 Lingkungan X, Kelurahan Glugur Kota, Kecamatan Medan Barat, tewas setelah terseret arus sungai deli, Kamis (12/9).

P

eristiwa berawal saat bocah malang itu mandi hujan bersama keempat temannya di bantaran sungai, sekira pukul 17.00 WIB. Entah kenapa, tibatiba bungsu dari tiga bersaudara itu tercebur ke sungai yang mengalir dengan deras. Melihat itu, salah satu temannya berusaha menyelamatkan korban. Namun sayang, usahanya tidak berhasil. "Kawannya sempat menolong,

tapi tidak berhasil," kata Kepling X, Sabrita di rumah duka. Peristiwa itu sontak membuat warga sekitar geger. Bahkan, orangtua Sultan yang pada saat itu sedang bekerja bergegas pulang untuk mencari anak kesayangannya itu. Setelah dilakukan pencarian, korban ditemukan sekitar 50 meter dari lokasi kejadian atau sekira setengah jam setelah dirinya tercebur ke sungai. Jasad bocah TK Cendana

Lorong XIV ini ditemukan warga sekitar. "Dia (Sultan) ditemukan di seberang sungai dengan keadaan telungkup nyangkut di batang kayu bambu. Saat ditemukan, badan Sultan masih hangat. Dari mulutnya keluar air," kata Sabrita. Keluarga sempat membawa Sultan ke Rumah Sakit (RS) Imelda, Jalan Bilal dengan menumpang becak bermotor (betor). Namun sesampainya di rumah sakit, petugas medis

berusaha menolong korban. Namun sayang, jiwa putra pasangan Fitriadi (40) dan Nisma (40) ini tidak bisa diselamatkan. Sultan meninggal di rumah sakit. Pihak Polsek Medan Barat yang mengetahui peristiwa itu lalu mendatangi rumah sakit. Meskipun penyebab hanyutnya belum diketahui pasti, namun orangtua Sultan enggan untuk membuat surat visum. (ACO/HER)


HUKUM & KRIMINAL

Jumat 13 September 2013

harian andalas | Hal.

Sempat Kosong, Blanko SIM Diedarkan Hari Ini Medan-andalas Kepolisian akan mengeluarkan blanko Surat Izin Mengemudi (SIM) kepada para pemohon hari ini, Jumat (13/9). Sebelumnya, surat kelengkapan pengemudi itu sempat kosong di Satlantas Polresta Medan. Kepala Satuan Lalu Lintas Polresta Medan Kompol M Budi Hendrawan SIK ditanya wartawan, Kamis (12/9) mengimbau agar pemohon mempersiapkan kembali berkasnya untuk mengajukan pergantian dari blanko sementara dengan yang asli. "Blankonya sudah ada, na-

andalas/rizki mulya

mun kami baru akan dikeluarkan besok (hari ini, red). Ada sekitar 3000 blanko yang kami terima dari Direktorat lalu Lintas Polda Sumatera Utara," kata Budi. Budi mengakui habisnya blanko SIM di Satlantas Polresta Medan sudah berlangsung sejak, Rabu (11/9). Masyarakat pemohon SIM harus bersabar. "Tapi cuma hari ini aja kita gak ngeluarkan SIM," jelasnya. Namun kata dia, kondisi ini tidak akan berlangsung lama karena besok (Jumat) blanko SIM sudah masuk kepada mereka. "Besok sudah bisa kok kita keluarkan SIM," tandasnya.(HER)

Ketua PP Medan Tembung Diadili Belawan-andalas Rahmad Tua Nasution alias Tuek, Ketua Pemuda Pancasila (PP) Medan Tembung, terdakwa dalam dugaan kasus penipuan terhadap pemilik tanah seluas 1,7 hektas diadili di Pengadilan Negeri Labuhan Deli, Kamis (12/9). Sidang yang dipimpin majelis hakim Sayuti Harahap SH dengan jaksa penuntut umum (JPU) Dona Martinus SH dengan agenda mendengarkan keterangan saksi. Dalam keterangannya, saksi Budi mengatakan ada kesepakatan antara Gunawan dengan Tuek sebelumnya supaya terdakwa melakukan pengamanan terhadap lokasi yang ditimbun. Dengan adanya kesepakatan itu, pihak Gunawan telah memberikan uang sebesar Rp150 juta untuk pengamanan. Tapi ternyata, truk tanah timbun dan alat berat beko tidak diberikan masuk lokasi penimbunan se-

hingga diadukan ke Polsek Percut Seituan. Menurut saksi uang yang diberikan sebesar Rp150 juta itu diberikan secara bertahap. Petama Rp60 juta, kedua Rp50 juta dan ketiga Rp40 juta. Dikatakan saksi pihak Gunawan mersa dirugikan maka dilaporkan ke polisi karena Tuek tidak mau bertanggungjawab terhadap uang yang sudah diterimanya. Setelah dilakukan pemeriksaan saksi Majelis Hakim dan JPU kembali bertanya kepada terdakwa tentang kebenaran keterangan saksi. Tuek mengatakan sebahagian keterangan itu benar sebahagian lagi salah. Dikatakan Tuek tidak pernah melarang untuk tidak bekerja anggota Gunawan di lokasi penimbunan itu, kami hanya minta tambahan gaji," ucapnya. Usai minta keterangan dari saksi dan terdakwa majelis hakim menutup sidang untuk dilanjutkan pekan depan. (DP)

Pencuri di Ruko Griya Indah Dibekuk Tebing Tinggi-andalas Pelaku pencurian bahan bangunan berupa besi beton di rumah toko (Ruko) Griya Indah, Jalan Iman Bonjol persisnya di Simpang Medan, Kelurahan Tambangan Hulu, Kecamatan Padang Hilir, Tebing Tinggi, dibekuk petugas Reskrim Polsek Padang Hilir, Senin (9/9). Tersangka Riswanto alias Leo (32) warga Lingkunagn III, Jalan Sukarno Hatta, Kelurahan Tambangan Hulu, Kecamatan Padang Hilir, Kota Tebing Tinggi, dijemput petugas dari gudang milik Chuwampo di Kampung Marbun, Jalan Baja, Kelurahan Tambangan Hulu, Kecamatan Padang Hilir. Dari penangkapan itu, polisi menyita barang bukti 15 batang besi 9 mili dengan panjang 10 meter. Penangkapan ini berawal dari pengaduan Muliansyah Lubis alias Lian (40) warga Jalan Sukarho Hatta, Kelurahan

Tambangan Hulu, Kota Tebing Tinggi, yang bertugas sebagai pengawas di Ruko Griya Indah ke Polsek Padang Hilir. Dia mengatakan, ruko yang diawasinya telah dua kali kehilangan besi bahan bangunan sebanyak 23 batang dan 22 batang yang diketahuinya pada, Senin (9/9). Merasa bertanggung jawab atas pekerjaan yang diamanahkan kepadanya, Lian langsung melakukan pelacakan, dan menemukan pelaku di sebuah gudang di Kampung Marbun Jalan Baja, Kelurahan Tambangan Hulu, Kecamatan Padang Hilir. Kapolsek Padang Hilir Kota Tebingtinggi Iptu Bayu Puji Harianto.SIK melalui Wakapolsek Ipda J Manurung, membenarkan penangkapan pelaku pencurian besi di Ruko Griya Indah tersebut, dan mengatakan kasusnya masih dalam penyidikan. (MET)

Kejati Periksa Penaksir Harga Sirkuit Pancing Medan-andalas Terkait dugaan korupsi peralihan aset Pemprovsu di lahan Sirkuit Pancing, penyidik Kejaksaan Tinggi Sumatera Utara kembali memeriksa satu orang saksi dari anggota penaksir harga. Saksi yang dipanggil penyidik yakni Jhonny Ginting selaku mantan Kabag Tata hukum dan Perundang-undangan (Turdang) Biro Hukum Setwildasu tahun 1996 atau anggota panitia penaksir harga tanah Pemprov Sumut. "Saksi diperiksa untuk tersangka Supriadi," ujar Kasi

5

Penkum Kejati Sumut Chandra Purnama kepada di ruang kerjanya, Kamis (12/9). Sebagaimana diketahui sebelumnya, Kejati menetapkan dua tersangka yakni mantan Kacab PT Pembangunan Perumahan (PP) Supriadi dan Direktur PT Pembangunan Perumahan Daryatmo. Keduanya ditetapkan sebagai tersangka karena diduga terlibat dalam peralihan lahan negara untuk pembangunan road race di Jalan Pancing Medan kepada developer perumahan dengan luas kurang lebih 20 hektar. (STARBERITA) ilustrasi

Dua dari 16 mahasiswa yang menjadi terdakwa kasus perusakan fasilitas umum dan restoran cepat saji, saat menjalani sidang perdana, di PN Medan, Kamis (12/9). Ke-16 mahasiswa itu didakwa melakukan perusakan saat menggelar unjuk rasa menolak kenaikan harga BBM, 17 Juni 2013.

16 Mahasiswa Perusak Fasilitas Umum Disidangkan Medan-andalas 16 orang mahasiswa, pelaku perusakan sejumlah fasilitas umum milik Pemko Medan, restoran cepat saji KFC serta Hotel Grand Angkasa saat melakukan aksi demonstrasi anarkis menolak kenaikan harga BBM, Juli 2013 lalu, mulai di dudukkan di kursi pesakitan Pengadilan Negeri Medan, Kamis (12/9). Sidang yang digelar di ruang

utama PN Medan itu beragendakan pembacaan dakwaan dari jaksa penuntut umum (JPU) terbagi dalam 7 berkas dan dibacakan secara bergantian oleh Jaksa Penuntut Umum dihadapan 3 orang majelis hakim yg menyidangkan perkara ini. Dengan menggunakan pakaian tahanan dari Kejari Medan, para terdakwa dalam aksi menolak kenaikan harga BBM pada Juli

2013 berakhir dengan anarkis, mahasiswa baik dilakukan secara bersama-sama ataupun bertindak secara pribadi melakukan aksi kekerasan terhadap orang atau barang dengan merusak sejumlah fasilitas jalan milik Pemko Medan. Merusaka fasilitas restoran cepat saji KFC serta fasilitas hotel grand angkas yang mengakibatkan kerugian pada pihak-pihak tersebut. Bahkan dalam dakwaan

lain, sejumlah mahasiswa didakwa melawan petugas. "Akibat perbuatan ke 16 terdakwa dijerat dengan pasal 211,Pasal 212,Pasal 170,406 dan pasal 363 KUH Pidana," ujar JPU. Selama menjalani sidang perdana ini, ke 16 terdakwa yg berasal dari sejumlah universitas seperti universitas Hkbp Nomensen, STMIK Budidarma dan Universitas Negeri Medan

(UNIMED) didampingi oleh masing-masing penasehat hukum mereka. Dari pantauan starberita diruang utama PN Medan, disesaki rekan-rekan mahasiswa serta orang tua para terdakwa. Usai mendengar pembacaan dari Jaksa Penuntut Umum, sidang ditunda hingga dua minggu kedepan dalam agenda mendengarkan keterangan saksi-saksi. (STARBERITA)

Polisi Periksa Satpam KPK Terkait Penembakan Sukardi Jakarta-andalas Penyidik Polda Metro Jaya memeriksa petugas satuan pengamanan Komisi Pemberantasan Korupsi terkait peristiwa penembakan terhadap anggota Provost Direktorat Kepolisian Perairan Mabes Polri, Aipda (Anumerta) Sukardi. "Saat ini, penyidik sudah memeriksa 14 orang saksi ditambah satu orang menjadi 15 orang yang terakhir petugas keamanan KPK," kata Kepala Bidang Humas Polda Metro Jaya, Komisaris Besar Polisi Rikwanto di Jakarta Kamis (13/9). Rikwanto mengatakan saksi

petugas satpam KPK tersebut berada cukup dekat di lokasi kejadian saat terjadi penembakan terhadap Sukardi. Penyidik kepolisian membutuhkan keterangan petugas satpam KPK untuk menambah data dan informasi penyelidikan pelaku penembakan. Rikwanto mengungkapkan

polisi juga sedang menganalisa kamera pengitai milik KPK yang merekam peristiwa penembakan orang tidak dikenal itu. Sejauh ini, polisi telah menemukan tiga butir selongsong di lokasi kejadian dan proyektil pada tubuh korban saat dilakukan visum. Rencananya, penyidik akan menggelar rekonstruksi pada pekan depan, guna melihat dan menggambarkan peristiwa penambakan Aipda Sukardi. Rikwanto menuturkan Polri membentuk beberapa tim termasuk menelusuri dan menganalisa di lapangan, kemungkinan penem-

bakan terkait pembunuhan murni atau aksi teror dari jaringan teroris. Berdasarkan informasi sementara dari Pusat Laboratorium Forensik (Puslabfor) Polri, Rikwanto menyebutkan pelaku menggunakan senjata api jenis pistol dengan kaliber peluru ukuran 45 milimeter "Namun spesifikasi teknis lagi dianalisa di Labfor, mudah-mudahan pekan depan sudah keluar," ucap Rikwanto. Analisa sementara kamera pengintai dan keterangan saksi, Rikwanto menambahkan terdapat dua sepeda motor di belakang

korban. Satu sepeda motor menyalip, sedangkan satu sepeda motor lainnya yang ditumpangi dua orang tersebut memotong jalur korban dari arah kanan. Pelaku yang dibonceng turun dari motor dan melepaskan tembakan, kemudian korban terjatuh. Selanjutnya, pelaku yang mengendarai sepeda motor turun untuk mengambil senjata api milik korban. "Dan motor satu lagi di depan mengawasi dari jauh untuk bersiap, jika ada kejadian tidak diinginkan pada kelompok mereka," ungkap Rikwanto. (ANT)

Wanita Penabrak Warga Hingga Tewas Divonis Enam Bulan Percobaan Medan-andalas Akibat lalai dalam berkendara karena mengkonsumsi sabu-sabu, wanita paruh baya Lili Suwirdjo hanya divonis enam bulan dan satu tahun masa percobaan oleh majelis hakim di Pengadilan Negeri Medan, Kamis (12/9). Majelis hakim yang diketuai M Nuh itu, menjatuhi kepada terdakwa Lili pasal 310 ayat (1), Karena

kelalaiannya menyebabkan kecelakaan lalu lintas dan menyebabkan meninggalnya orang lain. "Hal-hal yang memberatkan terdakwa, karena kelalaiannya korban meninggal dunia. Sedangkan hal yang meringankan, yakni terdakwa mengakui perbuatannya dan belum pernah dihukum,"ucap hakim M Nuh. Sebelumnya, J Jaksa Penuntut

Umum (JPU) Alexander Tobing, juga menuntut terdakwa yang merupakan warga Medan Helvetia ini, dengan hukuman ringan 6 bulan, satu tahun percobaan dengan tidak memberikan pertimbangannya atas penggunaan narkoba yang telah dilakukan oleh terdakwa Lili. Mendengar putusan tersebut, wanita paruh baya itu terlihat

tenang. Usai persidangan, terdakwa yang coba dikonfirmasi sejumlah awak media langsung kabur meninggalkan gedung Pengadilan Negeri Medan. Bahkan wanita yang sama sekali tidak ditahan atas perbuatannya itu memilih bungkam sambil melangkah cepat meninggalkan kerumunan awak media. Sebelumnya, jaksa penuntut

umum (JPU) Alex menyebutkan, bahwa kejadian tabrakan maut ini terjadi pada 4 Mei 2013 silam tepat di depan Villa Jatimas yang tak jauh dari markas Polresta Medan, di Jalan Perintis Kemerdekaan. Saat diminta untuk menjelaskan kronologis kejadian tabrakan maut ini, JPU Alex enggan berkomentar. "Pokoknya yang ditabrak tewas lah," ucap jaksa.(STARBERITA)

Wakil Kepala SMAN 3 Mencak-mencak Siswanya Dirazia Petugas Unit Lantas Polsek Medan Barat dipimpin langsung Kapolsek Medan Barat AKP Ronny Nicolas Sidabutar SIK SH menggelar operasi (razia) pelajar yang mengendarai kenderaan bermotor di SMAN 3, Jalan Budi Kemasyarakatan, Kamis (12/9) sekira pukul 15.30 WIB.

D

ari razia itu, sedikitnya 40 pelajar kedapatan melakukan pelanggaran aturan lalu lintas. Mereka tidak memiliki surat izin mengemudi (SIM) dan tak pakai helm. Tindakan yang diberikan berupa tilang. Namun bagi

pelajar yang tidak dapat menunjukan surat tanda nomor kendaraan (STNK), petugas langsung membawa kendaraanya ke Mapolsek Medan Barat. Pada saat razia pengendara di bawah umur itu dilakukan, Wakil Kepala Sekolah, Emaruddin terlihat mencakmencak di Polsek Medan Barat. Dia tidak terima jika petugas melakukan penilangan terhadap murid-muridnya. Akibatnya, sempat terjadi percekcokan antara Wakil Kepala sekolah, Emaruddin dan Kapolsek Medan Barat AKP Roni Nicolas Sidabutar SIK SH di halaman Polsek Medan Barat. "Tapi bapak sendiri yang menyuruh kami melakukan razia terhadap murid bapak. Tapi kenapa bapak tidak terima," Ucap Kapolsek Medan Barat AKP Roni Nicolas Sidabutar SIK SH kepada Wakil Kepala Sekolah.

"Memang benar pak. Sayakan cuma menyuruh kasih pembinaan saja, bukan sampai ditilang seperti ini," jawab Wakil Kepala Sekolah SMAN 3, Emaruddin. Tak mau keributan semakin panjang, mantan Kanit Idik 3 Judi/Susila dan Idik 5 Ekonomi Satreskrim Polresta Medan ini langsung meninggalkan Emaruddin masuk ke ruangan kerjanya. Kepada wartawan, mantan Kasatreskrim Polres Simalungun dan Kapolsek Parapat ini menjelaskan, selain atas permintaan pihak sekolah, razia juga dilakukan untuk menghidari rawannya kecelakan bagi pelajar yang tidak memiliki SIM. Roni mengatakan bagi pelajar atau pemilik kendaraan yang akan mengambil sepeda motornya, wajib menunjukkan dokumennya seperti STNK. "Kita memberikan keringanan bagi pelajar yang kena tilang.

andalas/acung

TILANG - Kapolsek Medan Barat AKP Ronny Nicolas Sidabutar SIK SH menyaksikan anggotanya melakukan penilangan terhadap para pelajar yang tidak memiliki SIM dan STNK. Setiap pelajar yang kena tilang harus bisa menunjukkan STNKnya, baru bisa kita kembalikan sepeda motornya," terang Roni. Roni juga mengatakan akan terus melakukan razia di

sekolah dan di jalan. "Setiap hari kita lakukan razia. Baik di sekolah-sekolah maupun di jalan raya. Karena ini sudah perintah pimpinan," tegas Roni. (ACO/HER)


RAGAM

Jumat 13 September 2013

PANEN - Bupati Langkat H Ngogesa Sitepu didampingi istri tercinta Hj Nuraida saat melakukan panen padi di Buluh Telang.

harian andalas | Hal.

6

MENANG - Parpol dan ormas di Langkat bertekad menangkan pasangan Nomor 4, H Ngogesa Sitepu SH-Drs Sulistianto MSi.

Parpol dan Ormas Rapatkan Barisan Menangkan Ngogesa - Sulistianto

Nomor 4 Utamakan Karya Nyata Bukan Karya Kata Laporan :

H SAID EFFENDY (Wartawan andalas Langkat) GENDERANG Pemilukada (Pemilihan Umum Kepala Daerah) Kabupaten Langkat sudah ditabuh. Empat pasang calon setelah melalui proses seleksi cukup panjang dari KPU setempat dinyatakan lulus dan berhak meramaikan bursa menjadi orang nomor 1 di daerah itu.

K

endati KPUD Langkat menetapkan kampanye resmi dimulai 6-19 Oktober 2013. Namun, masingmasing kontestan bergerak cepat melakukan sosialisasi keseluruh penjuru daerah ini dengan menawarkan berbagai konsepi/ program untuk menarik simpati masyarakat pemilih. Walau penyampaiannya secara terselubung melalui TS (Tim Sukses) tentang berbagai janji umumnya yang sempat tersadap berkaitan dengan kesejahteraan masyarakat menandakan masih sportif, karena belum waktunya kampanye secara terbuka sekitar kurang dari satu bulan lagi baru dimulai. Sosialisasi terbuka melalui poster dan spanduk seperti Calon Bupati/ Wakil Bupati nomor urut 4 (empat) pasangan incumbent H Ngogesa Sitepu SH–Drs H Sulistianto MSi tidak banyak pernak pernik kata dalam poster tersebar di seluruh pelosok desa. Cukup dengan slogan “Lanjutkan, Karya Nyata Bukan Karya Kata”. Simpel memang, tapi memiliki makna cukup mendalam yang bermakna, lebih baik banyak bekerja membangun daerah pedesaan maupun perkotaan untuk menyejahterakan rakyat ketimbang banyak cakap alias kombur malotup.

Karya nyata membangun Kabupaten Langkat sebagaimana bunyi slogan itu diakui segenap tokoh politik, pemuda dan tokoh ormas terbesar sebelum menentukan sikap mendukung Ngogesa maju pada Pemilukada periode kedua 2014-2019 lebih dulu melakukan evaluasi. Terutama kinernjanya yang sudah, sedang dan akan ditindaklanjuti ternyata lebih banyak gebrakan berbagai bidang pembangunan mencapai sasaran menyangkut hajat hidup masyarakat Kabupaten Langkat. Jumlahnya hampir mendekati satu juta jiwa berdasarkan DPS (Daftar Pemilih Sementara) di KPU memiliki hak sebagai pemilih 690.941 suara. Selama lima tahun kepemimpinannya sebagai Bupati Langkat periode 2009-2013, Ngogesa dinilai berhasil menggerakkan roda pemerintahan dengan melakukan pemerataan pembangunan di tiga wilayah yang berada di daerah ini. Yakni, wilayah pembangunan tiga Teluk Haru, wilayah pembangunan II Langkat Hilir dan wilayah pembangunan I Langkat Hulu. Sekilas gambaran seputar keberhasilan Ngogesa itu dipaparkan tokoh politisi senior PPP, H Ahmad Ghazali Syam yang mengaku terus mencermati kiat dan strategi lima tahun terakhir kepemimpinan Bupati Ngogesa dalam mendongkrak pembangunan infrastruktur sarana prasana jalan desa, pertanian, perikanan, peternakan dan segenap aspek pembangunan secara keseluruhan sudah dinikmati masyarakat. Ghazali Syam menuturkan, meski jabatannya sebagai wakil Ketua DPRD Langkat periode 2004-2009 telah berakhir lima tahun lalu. Namun kecintaanya kepada masyarakat kabupaten ini membuatnya tetap mencermati gebrakan pembangunan digerakkan Ngogesa, sampai dia hapal betul SKPD yang plintat plintut mendukung program Bupati Ngogesa. Namun, yang paling penting menurut Ghazali, adalah keberha-

silan berbagai program Pemkab Langkat dibawah kendali kepemimpinan Bupati Ngogesa dicontohkan salah satunya di sektor pembangunan pertanian merupakan pilar pendukung memiliki peranan cukup dominan karena fungsinya sebagai penyedia bahan pangan, bahan baku industri dan ekspor, sumber mata pencaharian/ lapangan pekerjaan, juga pendorong pengembangan wilayah serta mendorong pengembangan ekonomi kerakyatan ini mampu dipertahankan. Program MT (Musim Tanam) Tahun 2012 seluas 84.432 hektar seratus persen terealisasi dengan produksi padi/gabah 473.117 ton dikonversi dengan beras mencapai 257.826 ton atau meningkat sekitar 63-70 persen surplus disbanding MT 2009 awal Bupati Ngogesa menggerakkan roda pembangunan di daerah ini. Angka kenaikan produksi beras bukan atas dasar selera bupati, tapi merupakan target MoU (kesepakatan bersama) antara Pemkab Langkat dengan Dirjen Ketahanan Pangan Kementerian Pertanian. Itu artinya target yang ditandatangani Bupati Langkat dengan Pemerintah Pusat dapat dipertanggungjawabkan dengan over target produksi beras. Dampak peningkatan produksi pertanian sebagaimana dikemukakan di atas diperkirakan Ghazali Syam positif bukan saja semakin meningkatnya kesejahteraan masyarakat daerah yang memiliki jumlah sekitar 1 juta jiwa ini. Juga dari segi PAD (Pendapatan Asli Daerah) pemerintah setempat diuntungkan semakin besar jumlah untuk membiayai APBD Langkat total secara keseluruhan lebih dari Rp 1 triliun. Pembangunan di sektor pertanian dijaga keseimbangannya dengan pembangunan lain, seperti pembangunan sarana jalan pedasan di 23 Kecamatan dari Besitang/Sei Lepan sampai Telagah Langkat-tembus Kabupaten karo dari tahun terus ditingkatkan. Demikian pula instansi dikelola SKPD lain saling

mendukung hingga pembangunan di Kabupaten Langkat bisa dirasakan masyarakat secara luas. Mengacu pada evaluasi kinerja Bupati H Ngogesa Sitepu SH, PPP bersama partai besar lainnya seperti PDIP, Golkar, PKS, PAN, PKB, Hanura, Gerindra dan lainnya sepakat mendorong/ mendukung sekaligus berusaha keras dengan ormas besar lain yang ada di daerah ini, untuk saling bahu-membahu dan merapatkan barisan, menggolkan Ngogesa agar duduk kembali menjadi Bupati Langkat periode 2014-2019. Sebagian besar ormas besar seperti PKB Pujakesuma, Pendawa, LSM Marga Silima, HIKMA, Al-Washliyah dan lainnya juga bertekad memenangkan Ngogesa pada Pemilukada 2014-2019 dimulai kampanye akbar Minggu, 6-19 Oktober 2013 tiga hari tenang sampai hari pencoblosan Rabu 23 Oktober dengan penuh keyakinan bisa mengungguli calon lainnya. Lumbung Beras Sumut Sekilas pandang tentang keberhasilan program kerja Bupati Ngogesa Sitepu, seperti seperti dikemukakan tokoh senior PPP Ghazali Syam mantan Ketua DPRD Langkat juga Wakil Bendahara Al-Washliyah Sumut di antaranya di bidang pertanian. Ormas pendukung tidak ada yang membantah, bahkan Wakil Sekretaris LSM P3KP (Pemerhati Pemberdayaan Pertanian Kehutanan dan Pembangunan), Hardadys membenarkan dan menimpali tidak tertutup kemungkinan bila Bang Tongat, panggilan akrab Ngogesa, terpilih menjadi Bupati Langkat jilid dua, Langkat yang saat ini masuk urutan nomor tiga penghasil produksi tanam pangan khusus beras di Sumatera Utara setelah Serdang Bedagai dan Simalungun, mampu menyejajarkan bahkan bisa menjadi lumbung beras utama di provinsi ini. Mahasiswa Perguruan Tinggi Swasta terkemuka di Medan itu menjelaskan, alasan mengapa kemungkinan Langkat bisa menjadi lumbung beras di Sumut

bila Ngogesa terpilih kembali. Dia mengungkap tentang adanya gagasan untuk memfungsikan irigasi Secanggang, yang dinyatakan rampung sekitar tahun 80-an direncanakan mampu mengairi persawahan petani sekitar 2.000 hektar tapi terbengkalai hingga sekarang. Gagasan Bupati Langkat H Ngogesa Sitepu SH dimotori oleh instansi terkait di antaranya Badan Perencanaan Pembangunan Daerah (Bappeda) Langkat dan Dinas Pekerjaan Umum (DPU) sudah memasuki tahapan survei Detail Energering Design (DED) di Dirjen PU Pengairan. Ketika itu Kepala Bappeda Langkat Ir H Ansyarrullah MM tahun lalu sudah pensiun dan Kadis PU Langkat Ir Hardianul dimutasi ke instansi lain bila ini terealisasi menjadi lumbung beras di Sumut akan menjadi kenyataan. Dalam suatu perbincangan beberapa waktu lalu dengan mantan Ketua Bappeda, sebut Hardadys, gagasan Bupati Ngogesa itu masuk dalam program Dirjen Pengairan, dan hasil DED rencana memungsikan kembali irigasi Secanggang diperluas menjadi 13.000 ha persawahan rakyat meliputi wilayah Kecamatan Secanggang, Hinai, Wampu dan Kecamatan Tanjung Pura. "Program ini merupakan Jangka Menengah – Panjang tidak akan henti sebatas DED, bila Bupati Langkat Ngogesa terpilih kembali,"kata Hardadys optimis. Karena itu, segenap elemen masyarakat diajak untuk memilih kembali pejabat yang piawai memimpin daerah ini. Keadilan Gender Sementara itu, Ketua PKB Pujakesuma Langkat Drs H Legimun MPd yang juga Ketua DPC Pendawa selaku ormas terbesar di Langkat juga mengaku tidak asal mendukung, dan senada dengan Ghazali Syam seluruh ormas pendukung mencermati kinerja Ngogesa diberbagai bidang pembangunan Legimun dan Ketau DPC Pendawa H Supardi SKP menyoroti keberhasilan Ngogesa

menjabarkan program membangun desa melalui Program Nasional Pemberdayaan Masyarakat (PNPM) Mandiri Pedesaan dinilai dari Tahun Anggaran 2009 sampai 2013 meningkat. Bantuan pemerintah pusat Rp 7,2 miliar sekarang sudah mencapai Rp 74,1475 miliar (APBN) dan dana pendamping APBD Langkat dari Rp 1,8 miliar sekarang Rp 10,775 miliar. Dana dari pemerintah pusat ditopang dana pendamping APBD itu dilakukan untuk kegiatan sarana prasarana fisik seperti membangun/merehab di kawasan desa-desa mengalami pasang surut air laut berupa jembatan, jalan desa setapak, saluran irigasi, pembangunan tambatan perahu, rehab gedung sekolah dan lain sebagainya. Menurut kedua tokoh etnis Jawa itu, upaya diprogramkan Ngogesa dari PNPM yang patut diapresiasi, adalah pemberdayaan perempuan sebagai langkah menunjang kesetaraan dan keadilan gender melalui kegiatan simpan pinjam kelompok perempuan (SPP) di 12 kecamatan, melibatkan 211 kelompok SPP sampai akhir 2012 dari modal awal Rp 10,792 miliar berkembang menjadi Rp 25,221 miliar lebih. 12 kecamatan sudah menikmati dana kesetaraan gender ini di antaranya Kecamatan Besitang, Pangkalan Susu, Pematang Jaya, Babalan, Gebung, Tanjung Pura, Secanggang, Sei Bingai, Selesai, Salapian, Kutambaru dan Kecamatan Serapit. 11 Kecamatan yang belum menikmati program penunjang keseteraan gender akan terpenuhi pemberdayaannya dengan secepatnya bila Ngogesa terpilih kembali menjadi Bupati Langkat periode kedua. Karena itu, Legimun dan Supardi sependapat dengan Ghazali Syam, agar masyarakat Kabupaten Langkat yang memiliki hak pilih agar merapatkan barisan pada hari H 23 Oktober 2013 memenangkan Calon Bupati/ Wakil Bupati Langkat H Ngogesa Sitepu SH–Drs Sulistianto MSi, dengan mencoblos tanda gambar nomor 4. (**)


Jumat Herna Veva Center Dideklarasikan Tanjung Balai-andalas Herna Veva Amd, calon legislative DPRD Kota Tanjung Balai Dapil II dengan no urut 7, dari Partai Demokrasi Indonesia Perjuangan (PDI-P) Kota Tanjung Balai mengatakan bila terpilih menjadi anggota legislatif akan memprogramkan pengembangan Daerah Aliran Sungai, air bersih, upah para penyapu sampah dan Posyandu serta pelayanan gizi buruk. Hal tersebut diungkapkannya saat "Herna Veva Center" dideklarasikan, Rabu malam (11/9) di Jl.H Bahrum Damanik/ Manggis No 15 Kota Tanjung Balai. Acara ini di hadiri oleh Ketua DPC PDI-P Kota Tanjung Balai Muslim Sitompul, SH, Ketua Komisi E DPRD tingkat I Sumatera Utara H Eddi Rangkuti,anggota DPRD dari fraksi PDI-P, tokoh masyarakat dan kader-kader PDI-P se Kota Tanjung Balai. "Saya sebagai calon legisla-

tive Dapil II dengan no urut 7 dari PDI-P modal utama kita adalah kesetiaan dan amanah, dan sampai saat ini telah 103 titik yang sudah dikonsolidasikan", katanya dengan optimis akan menang pada Pemilu yang digelar 9 April 2014 mendatang, segala bentuk cara ataupun trik akan ditempuhnya tanpa melanggar aturan yang berlaku. Dalam sambutannya Muslim mengatakan solidnya para Caleg dari berbagai daerah pemilihan I, II dan III merupakan wujud nyata bahwa PDI-P masih melekat di hati masyarakat. "PDI-P Kota Tanjung Balai mempunyai target mengantarkan ke legislative para kadernya sebanyak 7 orang, dengan perincian untuk Dapil I 2(dua) orang, Dapil II 3(tiga) orang dan Dapil III 2 (dua) orang, kader PDI-P juga siap menjadi pemimpin yang amanah", jelasnya. (AS)

Pemkab Pakpak Bharat dan IPB Jalin Kerjasama Pakpak Bharat-andalas Bupati Pakpak Bharat Remigo Yolando Berutu MBA berharap kepada delapan mahasiswa dan alumni Institut Pertanian Bogor (IPB) asal Pakpak Bharat untuk menjadi bintang yang akan menerangi negeri ini dan khususnya di Kabupaten Pakpak Bharat. "Saya meminta agar para mahasiswa dan lulusan IPB ini nantinya mampu memberikan 'efek bola salju' kepada generasigenerasi selanjutnya di Kabupaten Pakpak Bharat sehingga semakin menambah sumber daya manusia yang berkualitas, khususnya dalam bidang pertanian," ujarnya Remigo pada acara penandatanganan Nota Kesepahaman (Memorandum of Understanding/MoU) antara Pemkab Pakpak Bharat dengan IPB di Ruang Sidang Rektor, Gedung Andi Hakim Nasution Kampus IPB Darmaga Bogor, Selasa sore (10/9). Penandatanganan MoU langsung dilakukan bupati dengan Rektor IPB Prof Dr IrHerry Suhardiyanto MSc bertujuan dalam bidang pendidikan, penelitian, dan pengembangan sumber daya manusia antara kedua belah pihak. Ini merupakan suatu terobosan penting dan salah satu pengimplementasian visi dan misi kabupaten demi menghasilkan sumber daya manusia unggul serta semakin memberdayakan sektor pertanian di Pakpak Bharat yang lebih 90 persen masyarakatnya bermata pencaharian sebagai petani. Turut mendampingi rektor, Direktur Kerja Sama & Program Internasional Dr Ir Edy Hartulistiyoso MSc Agr dan Sekretaris Institut yang juga Ketua Beasiswa Untuk Daerah (BUD) Dr Ir Ibnul Qayim. Dari Pakpak

RAGAM 7 Gaji Pensiun Berbeda, Karyawan PTPN III Minta Keadilan Direksi harian andalas | Hal.

13 September 2013

Bharat, turut mendampingi bupati, Asisten Administrasi & Pembangunan Ir Sustra Ginting MSi dan Ka Dinas Pendidikan Jalan Berutu SPd MM serta Ka Bidang Dikmen Drs Morasi J Berutu MM. Bupati juga mengusulkan kepada rektor agar dapat memanfaatkan Kabupaten Pakpak Bharat sebagai Universitas Lapangan. "Wilayah kami yang lebih dari 87 persen hutan, sangat cocok sebagai sarana penelitian lapangan karena keanekaragaman hayati yang terdapat di dalamnya serta banyak plasma nutfah endemik sesuai dengan cirri Hutan Hujan Tropis di Indonesia, dan kami siap membantu pihak IPB dalam hal ini," ungkapnya. Pada kesempatan tersebut rektor juga menjelaskan sisi lain manfaat dari MoU ini yaitu untuk memperlancar segala proses akademis di IPB. "Ini disebabkan tradisi nilai yang sangat tinggi di kampus ini karena sesungguhnya IPB adalah universitas yang kredibel dan tetap harus menjaga mutu kampus dan lulusannya," ujarnya. Disebutkannya juga bahwa IPB juga siap melakukan kerja sama dalam bidang-bidang lainnya dengan Pemkab Pakpak Bharat dan tidak semata-mata terkonsentrasi dalam bidang pertanian. Ka Bagian Humas Setda Kastro Manik SSos yang juga hadir dalam acara tersebut, saat dikonfirmasi menyampaikan bahwa akan diadakan MoU lanjutan untuk menjabarkan secara lebih detail bentuk kerja sama yang ada nantinya. Pascapenandatanganan MoU ini, bupati mengadakan pertemuan dengan para mahasiswa dan alumni IPB asal Pakpak Bharat. (WES)

Medan-andalas Terkait adanya perbedaan gaji pensiun antara pensiunan karyawan PTPN III tahun 2011 ke bawah dengan tahun 2011 ke atas, sejumlah pensiunan yang tergolong pensiun tahun 2011 ke bawah menuntut agar direksi PTPN III bertindak adil dan tidak menimbulkan adanya kesenjangan diantara para pensiunan. Hal ini terungkap setelah para pensiunan karyawan PTPN II yang pensiun terhitung di bawah tahun 2011 ke bawah tidak mendapat tambahan gaji pensiun sebesar 211 persen, sedangkan para pensiunaan karyawan PTPN III tahun 2011 keatas sesuai Petunjuk Pelaksana Nomor Exp. SURKP. 11.04/2011 tanggal 9 Maret 2011 yang ditandatangani Direksi PTPN III Amri Siregar memperoleh tambahan sebesar yang dimaksud. Atas adanya perbedaan itu, sejumlah pensiunan karyawan segera melaporkannya ke P3RI (Persatuan Pensiunan Perkebunan PTPN III RI) sebagai wadah para pensiunan karyawan PTPN III untuk mengadukan permasalahan itu ke direksi PTPN III. Tetapi setelah beberapa kali dibuat surat oleh P3RI ke direksi ternyata tidak ada tanggapan. Menurut Drs Sebli Peranginangin, pensiunan karyawan PTPN III yang didampingi rekannya Karyono dan Saiful Rizal Siregar yang semuanya adalah pensiun dibawah tahun 2011 kepada anda-

PENSIUNAN - Sejumlah pensiunan karyawan PTPN III tahun 2011 kebawah yang di pimpin Drs Sebli Peranginangin (kiri) saat memberikan keterangannya terkait adanya penambahan 211 persen gaji pensiunan karyawan tahun 2011 keatas tetapi tidak untuk karyawan yang pensiun tahun 2011 kebawah. las, Kamis (12/9) di Medan, mengatakan penggajian untuk para pensiunan karyawan mengacu pada peraturan gaji pokok tahun 2002 yang dikeluarkan oleh perusahaan sedangkan penambahan gaji pensiun 211 persen yang diatur dalam juklak seharusnya juga berlaku bagi mereka. "Mengacu pada peraturan gaji pokok tahun 2002 yang menjadi dasar penggajian untuk para pensiunan karyawan PTPN III yang

dikeluarkan perusahaan seharusnyalah petunjuk pelaksana penambahan gaji pensiunan sebesar 211 persen yang diberlakukan untuk karyawan yang pensiun tahun 2011 keatas juga diberlakukan untuk kami yang pensiun tahun 2011 kebawah," ujar Sebli. Dikatakan Sebli lagi, hingga kini pihak P3RI seolah-olah tidak mampu untuk menjembatani aspirasi mereka ke pihak Direksi PTPN III dan timbul kecurigaan bahwa

P3RI dipakai direksi untuk membungkam apsirasi para pensiunan khusunya dalam masalah penambahan gaji sebesar 211 persen yang dirasa akan menimbulkan kesenjangan. Para pensiunan karyawan ini yang mewakili para pensiunan tahun 2001 ke bawah meminta agar direksi PTPN III bertindak adil dan bijaksana atas aspirasi mereka agar nantinya tidak menimbulkan kesenjangan. (BOBBY LUSAKA PURBA)

Kinerja Dewan Disorot, Iskandar Hasibuan Ajak Anggota DPRD Madina Introspeksi Diri Panyabungan-andalas Anggota DPRD Madina dari Partai PDI-Perjuangan, Iskandar Hasibuan mengajak seluruh anggota DPRD Periode 2009-2014 untuk lebih meningkatkan pengawasan terhadap perjalanan roda pemerintahan mengingat masa jabatan hanya tinggal setahun lagi. "Saya pikir sorotan masyarakat masih wajar-wajar saja dan itu tandanya rakyat masih percaya kepada DPRD, jadi kita janganlah apriori atas sorotan itu. Tapi marilah saling introspeksi diri, apakah kita telah menjadi wakil rakyat yang sesuai dengan sumpah dan janji yang kita ucapkan, kalau belum mari meningkatkan pengawasan di setiap sudut perjalanan pemerintahan, dengan tetap berpedoman kepada Undang Undang dan

peraturan yang ada," ujar Iskandar Hasibuan menjawab wartawan terkait gencarnya sorotan masyarakat Madina terhadap kinerja DPRD Priode 2009-2014, di gedung DPRD, Kamis (12/9). Iskandar memberi contoh, bahwasannya persoalan dana sertifikasi maupun persoalan berbagai kebijakan yang ada di Dinas Pendidikan, Dinas Kesehatan, Disperindag Pasar Koperasi dan UKM, Dinas Pertanian, Dinas Kehutanan, Dinas PUD, Dinas Pertambangan harus menjadi bahan evaluasi bagi anggota DPRD. "Sebab kalau saja kita menjalankan tugas kita untuk melakukan pengawasan sangat sedikit sekali yang muncul persoalan, namun apa yang

terjadi justru kita sendiri yang lalai dalam persoalan itu" katanya seraya mengaku dia juga mampu melaksanakan tugas 100 % sesuai dengan sumpah dan janji, namun jika tetap melakukan sosial kontrol, maka perjalanan pemerintahan ke depan akan lebih berwarna dan plus lebih baik. Ditanya mungkinkah pengawasan DPRD ke depan akan lebih baik? Iskandar menjawab dengan optimis akan lebih baik karena bagi anggota DPRD sangat melekat alat control. Jika dimanfaatkan dengan baik maka aroma KKN yang diragukan rakyat akan berubah secara perlahan dan pasti dengan syarat, semua anggota DPRD Madina harus saling introspeksi diri dulu.

"Mumpung belum terlambat, dalam waktu dekat ini akan ada proses tender di Lingkungan Dinas PU Madina maupun instansi lainnya, maka sewajarnyalah kita untuk melakukan pengawasan mulai dari proses pengumuman sampai dengan pelaksanaan di lapangan, tapi kalau kita biarkan maka akan kembali muncul sorotan tajam dari rakyat terhadap kita," ujarnya. Namun begitu, ujar Iskandar, pada posisi sekarang ini kita sangat berharap kepada Wakil Bupati Madina Drs. H. Dahlan Hasan Nasution dan Sekdakab Madina Marwan Bakti Siregar untuk melakukan evaluasi terhadap kinerja SKPD. Jika memang SKPD tidak mampu menjabarkan program TA 2013 untuk lebih baik, apa salahnya kedua petinggi pemerintahan itu mengambil kebijakan untuk perbaikan juga, agar tercipta Kabupaten Madina yang Madani. (JBL)


OLAHRAGA

Jumat 13 September 2013

harian andalas | Hal.

8

FRANCESCO TOTTI

Berpeluang Perkuat Italia di PD 2014 FRANCESCO Totti telah memutuskan pensiun usai membantu Timnas Italia meraih Piala Dunia 2006 di Jerman. Namun, Pelatih Cesare Prandelli membuka peluang bagi siapa pun membela negaranya di Piala Dunia 2014 di Brasil, termasuk Totti yang sudah tujuh tahun tidak memperkuat Gli Azzurri. Menurut Prandelli, Totti, Antonio Di Natale maupun Giuseppe Rossi bisa memperkuat timnas, asalkan memenuhi syarat. Peluang pemain berusia 36 tahun tersebut kembali bergabung sangat terbuka lantaran sang Pangeran Roma tersebut memberi kode masih memungkinkan bermain di level

internasional. “Dapatkah Totti dimasukkan (ke dalam skuat)? Setiap orang dapat berharap mendapat tempat, dan saya maksud setiap orang,” ujarnya dilansir Sky Sport Italia, Kamis (12/9). Sepanjang kariernya, Totti memperkuat timnas Italia sebanyak 58 kali dan melesakkan sembilan gol. Timnas Italia memastikan satu tiket Zona Eropa sebagai peserta Piala Dunia 2014, meski masih menyisakan dua laga. Mereka memuncaki klasemen Grup B Zona Eropa dengan koleksi 20 poin. Andrea Pirlo dan kawan-kawan unggul tujuh angka atas Bulgaria yang menduduki peringkat kedua.(NET) Ricardo Kaka (AC Milan)

Mesut Ozil (Arsenal)

Gareth Bale (Real Madrid)

Fellaini (Man. United)

Samuel Eto’o (Chelsea)

MEMULAI DEBUT PEKAN INI

JELANG MOTOGP SAN MARINO

Rossi Bidik Podium VALENTINO Rossi menyambangi Misano, salah satu balapan kandangnya, dengan rasa percaya diri tinggi. Apalagi di masa lalu pebalap Yamaha itu pun punya hasil-hasil bagus di sana. Misano terletak cuma beberapa kilometer dari kampung halaman Rossi di Tavullia. Itu mengapa MotoGP San Marino menjadi salah satu balapan kandang buatnya, selain juga tentu MotoGP Italia. Sirkuit ini kembali ke kalender balap pada tahun 2007, tetapi suporter tuan rumah ketika itu harus menelan kekecewaan setelah Rossi retire akibat masalah mekanis. Namun, kemudian ia berhasil tampil sebagai pemenang di 2008 dan 2009, juga finis ketiga di tahun 2010 dengan kondisi fisik yang kurang maksimal. Di periode mengecewakan

Rossi bersama Ducati pada 2011 dan 2012, Misano juga memberikan sedikit hiburan untuk 'The Doctor' setelah ia berhasil finis kedua musim lalu. Maka bersama Yamaha musim ini, Rossi pun membidik hasil yang tak kalah oke. "Misano adalah balapan kandangku dan merupakan akhir pekan penting. Aku suka lintasannya, aku selalu cepat di sana, terutama dengan Yamaha, dan tahun lalu aku pun mampu melakukan balapan bagus (dengan Ducati)," kata Rossi di Crash. "Di masa lalu aku selalu naik podium dengan Yamaha. Kami akan tiba dengan amat tangguh dan bakal berusaha sebaiknya," serunya. Dalam tiga balapan terakhir Rossi finis di posisi empat. Ia kini juga berada di posisi empat klasemen sementara.(NET)

GAET RAIKKONEN

Ferrari Dikritik FERRARI akhirnya mengumumkan bahwa Kimi Raikkonen akan menjadi pebalap mereka tahun depan. Namun, keputusan itu mengundang kritik. Yang memberikan kritik atas keputusan tersebut adalah mantan Direktur Olahraga Ferrari, Cesare Fiorio. Dia menilai bahwa gaya membalap Raikkonen tidak cocok dengan The Prancing Horse. Di sisi lain, gaya hidup Raikkonen yang glamor juga dijadikan sorotan oleh Fiorio. "Saya tidak setuju dengan penunjukannya," ujar Fiorio kepada La Gazzetta dello Sport. "Saya menyukai talentanya, tetapi tidak suka dengan gaya hidupnya dan teknik membalapnya. Kalau saya, saya tidak akan memilihnya." "Menurut saya, pemilihannya begitu konservatif. Saya lebih suka memilih pebalap yang

tengah menanjak ketimbang pebalap yang sedang menuju akhir kariernya." "Dia tidak hidup seperti seorang atlet, dan untuk untuk menjadi juara di F1 talenta saja tidaklah cukup," kata Fiorio. Dengan adanya Raikkonen, maka Ferrari dinilai harus pintar-pintar membagi ego dari kedua pebalapnya. Apalagi Raikkonen dan Fernando Alonso sama-sama pebalap yang pernah menyandang predikat juara dunia. Namun, belum apa-apa, Alonso sempat dikabarkan tidak suka jika Ferrari menggaet Raikkonen. "Apakah Anda sudah melihat Fernando? Dia sangat tidak senang dengan prospek Kimi bergabung dengan tim," ujar salah satu prinsipal tim yang tak disebutkan namanya seperti dilansir Telegraph.(NET)

JORDANIA

Menunggu Ujian Terakhir ke PD 2014 JORDANIA berpeluang besar menjadi wakil terakhir asal zona Asia yang melaju ke putaran final Piala Dunia (PD) 2014. Tim berjuluk Al Nashama itu berhak melakoni babak playoff antara konfederasi pada November mendatang, usai berhasil menumbangkan Uzbekistan di fase kelima babak kualifikasi Piala Dunia zona Asia. Berhadapan dengan Uzbekistan dengan format kandang-tandang, Jordania mengemas hasil imbang 1-1 saat menjamu Uzbekistan di Amman pada awal September silam. Skor 1-1 juga menjadi hasil akhir kala kedua tim kembali berhadapan di leg kedua pada Selasa (10/9).

Laga di Stadion Paxtakor Markaziy itu pun mesti dilanjutkan ke babak adu penalti lantaran skor 1-1 masih bertahan di babak perpanjang waktu. Perimbangan kekuatan yang tidak terlalu jauh antara kedua tim menyebabkan fase adu penalti pun berlangsung sengit. Diawali dengan kegagalan pemain Uzbekistan, Odil Ahmedov, dalam mengeksekusi penalti, kondisi kembali imbang saat penendang kelima Jordania, Ahmad Hayel, gagal melakukan tugasnya. Akhirnya, mimpi tim besutan Hossam Hassan itu untuk bisa berlaga ke Piala Dunia 2014 kian dekat.(ROL)

Mesut Ozil Siap Turun Perdana untuk Arsenal

LAGA-laga internasional sudah lewat, saatnya kembali ke liga-liga. Siapa yang sudah tak sabar menantikan debut Gareth Bale, Mesut Oezil, hingga Kaka di klub baru masing-masing? Kaka memang tidak baru-baru juga di AC Milan. Toh, bersama Rossoneri juga beberapa musim silam namanya melambung. Kini setelah menghabiskan tahun-tahun yang tidak istimewa di Real Madrid, Kaka kembali ke Milan. Bagaimana pula dengan Bale? Setelah meraih predikat pemain termahal dunia, menjabat pemain termahal dunia sebelumnya, Cristiano Ronaldo, dan melakoni sesi latihan pertamanya, Bale tinggal

menunggu debutnya bersama Real Madrid. Jangan lupakan juga Mesut Oezil, pemain termahal sepanjang sejarah Arsenal, dan juga Marouane Fellaini, gelandang tengah yang disebut-sebut sangat dibutuhkan Manchester United. Ada juga Samuel Eto'o, yang menjadi akhir pencarian Jose Mourinho akan seorang penyerang di bursa transfer musim panas lalu. Perdana untuk Arsenal Bintang baru Arsenal Mesut Ozil diperkirakan akan memulai karirnya di Liga Primer Inggris dengan diturunkan saat melawan Sunderland akhir pekan mendatang. “Ozil turun dalam latihan

pertamanya dengan Arsenal, Kamis (12/09) menjelang laga melawan Sunderland, Sabtu (14/ 09),” kata Arsenal dalam situsnya. Ozil yang dibeli dari Real Madrid dengan harga 42 juta pound diturunkan Timnas Jerman dan mencetak penalti dalam kemenangan 3-0 atas Kepulauan Faroe dalam kualifikasi Piala Dunia, Selasa lalu. Dalam jumpa pers bersama manajer Arsenal Arsene Wenger, Kamis (12/09), Ozil mengatakan "kepercayaan Wenger" terhadapnya sangat penting. Ia juga mengatakan Wenger akan meningkatkan permainannya. Sementara Wenger mengatakan "Ozil dapat menjadi salah

Sergio ‘Kun’ Aguero:

MU-Chelsea Saingan Terberat City PENYERANG Manchester City asal Argentina, Sergio Aguero yakin klubnya paling difavoritkan untuk menjuarai Liga Primer Inggris musim ini, namun tetap dibayangi secara ketat oleh Manchester United dan Chelsea. Dalam wawancara dengan media Italia, Gazzetta dello Sport, Aguero mengatakan City juga memiliki peluang tampil lebih baik di Liga Champions dan minimal tampil di semi final kejuaraan antar klub Eropa tersebut. “Saya yakin kami lebih kuat ketimbang tahun lalu. Memang musim ini persaingannya bakal lebih ketat, tetapi kami memiliki tim yang cemerlang untuk tampil sebagai pemenang. Bahkan, saya berani mengatakan, kami lebih baik ketimbang Manchester United dan Chelsea,” kata Aguero, seperti dikutip situs ESPN. “United merupakan pesaing terberat kami, walaupun mereka telah berganti pelatih. Demikian pula Chelsea dengan kehadiran kembali Jose Mourinho. Mereka memiliki pemain-pemain hebat. Tapi, jangan salah, Tottenham juga tidak bisa diremehkan, seperti halnya Liverpool,” tambahnya. City sendiri memiliki pelatih baru, Manuel Pellegrini, yang ditunjuk untuk menggantikan Mancini setelah ditundukkan Wigan Athletic 0-1 di final Piala FA musim lalu. Pelatih asal Italia itu dianggap biang keladi kegagalan City meraih tropi pada musim lalu, namun Aguero mengaku berterima kasih atas peran Mancini dalam membesarkan dirinya. “Dia selalu memperlakukan saya dengan baik. Dan, atas peran dirinya, kami mampu memenangkan piala Liga Primer untuk pertama kalinya dalam 44 tahun,” katanya. Liga Champions Aguero membantah bahwa Mancini acap

bersitegang dengan para pemainnya. “Tidak benar bahwa Mancini punya persoalan dengan pemain di ruang ganti. Itu cuma sensasi di media, ketika kebetulan kami tampil buruk,” tegas Aguero. “Walaupun demikian, saya harus menghormati keputusan klub melakukan pergantian pelatih, tapi hubungan saya dengan Roberto Mancini selalu sangat bai k , ” tambahnya. Dalam wawancara, Aguero menyinggung pula peluang klubnya dalam Liga Champions musim ini. Pekan depan, Pellegrini akan membawa anak asuhnya menghadapi klub Viktoria Plzen (Republik Ceko). Ini adalah ujian awal City, setelah mereka tidak tampil sesuai harapan dalam dua kali Liga Champions sebelumnya. Namun Aguero yakin bahwa klubnya saat ini jauh lebih matang dan siap untuk tampil lebih baik dalam panggung kejuaraan antar klub Eropa tersebut.(

seorang pemimpin" di klub London utara itu. Selama tiga tahun di Real Madrid, pemain berdarah Turki ini mencetak 19 gol dalam 105 pertandingan. Ozil bertemu dengan rekan-rekan satu tim termasuk rekan satu negara Lukas Podolski dan Per Mertesacker. Bisa jadi juara Ozil juga mengatakan Arsenal dapat menjadi juara liga musim ini. Saat ditanya apakah Arsenal dapat menjadi juara, ia mengatakan, "Tentu saja. Saya tahu tim ini, saya tahu bakat yang ada danm saya rasa setiap pemain ingin berhasil. Akan sulit karena liga ini adalah liga tersulit di dunia." “Saya telah menyaksikan ba-

Real Belum Mainkan Bale di Markas Villarreal BARCELONA bersikap hatihati untuk memainkan rekrutan baru Neymar pada pekan-pekan pembuka musim Liga Spanyol, dan Real Madrid kelihatann y a akan mengikuti kebijakan serupa terhadap Gareth Bale, bahkan meski sejumlah pemain kunci sedang dililit cedera. Klub sepak bola terkaya dari segi pendapatan, yang seperti sang juara bertahan Barca telah mengumpulkan sembilan angka dari tiga pertandingan, mengeluarkan dana sebesar 100 juta euro untuk mengamankan jasa Bale dan ia dapat melakukan debutnya saat melawan klub promosi Villarreal pada pertandingan Sabtu (14/9). Pemain 24 tahun ini bermain selama

BBC)

nyak pertandingan lig. Sangat fisik namun saya senang bisa bermain di liga terbaik di dunia,” tambahnya. Dia kemungkinan diturunkan karena gelandang asal Ceko Tomas Rosicky mengalami cedera paha dalam pertandingan kualifikasi Piala Dunia melawan Italia. Walaupun musim pertandingan belum memasuki satu bulan, Arsenal sudah memiliki daftar cukup panjang pemain yang cedera, termasuk Podolski, Mikel Arteta, dan Alex Oxlade-Chamberlain. Namun Theo Walcott dan Jack Wilshere yang juga baru kembali dari pertandingan internasional diperkirakan dapat diturunkan melawan Sunderland.(BBC)

setengah jam terakhir ketika Wales kalah 0-3 dari Serbia di pertandingan kualifikasi Piala Dunia pada Selasa, pertandingan kompetitif pertamanya sejak Juli, dan pelatih Chris Coleman setelah pertandingan mengingatkan bahwa tidak bijak untuk memainkan dia secara penuh pada akhir pekan ini karena mempertimbangkan kebugaran sang pemain. Setelah tiba di ibukota Spanyol pada Rabu, Bale melakukan latihan perdananya bersama rekan-rekan setim barunya dan meski Real memiliki sejumlah pemain yang tengah cedera, pelatih Carlo Ancelotti kemungkinan besar tidak akan memainkannya sejak awal di Madrigal. Pemain sayap Portugal Cristiano Ronaldo, pengatur permainan Spanyol Isco, dan bek Brazil Marcelo kembali dari tugas bersama timnasnya masingmasing dengan berbagai masalah. Ronaldo dan Isco berlatih terpisah dari anggota tim lainnya pada Rabu, sedangkan Marcelo mendapat perawatan dari staf medis bersama pemain yang telah absen lama Xabi Alonso. Villarreal, yang bersama Atletico Madrid menjadi tim-tim lain yang memenangi ketiga pertandingan pembukanya, bertekad menguji diri sendiri saat menghadapi lawan-lawan sekaliber Real setelah menghabiskan setahun di divisi kedua pada musim lalu. Di bawah pelatih Marcelino mereka telah memperlihatkan ketajaman pada penampilan-penampilannya sejauh ini, yang membuat mereka lebih berpeluang untuk berupaya menembus zona Eropa dibanding hanya sekedar menghindari ancaman degradasi pada akhir musim. "Ini kesempatan untuk memperlihatkan bahwa kami dapat bersaing dengan siapapun dan bahwa kami dapat bertarung melawan tim seperti Madrid," kata kapten Bruno Soriano pada konferensi pers Rabu.(ANT)

Tuan Rumah Euro 2020

Prancis Ajukan Lyon, Belgia Tawarkan Brussels FEDERASI Sepak Bola Prancis mengajukan Lyon sebagai calon tuan rumah kejuaraan Euro 2020. Sementata Asosiasi Sepak Bola Belgia menawarkan Brussels sebagai salah satu calon tuan rumah kejuaraan sepak bola Euro 2020 yang akan dimainkan di 13 kota kota Eropa. Sumber yang dengkat dengan klub Lyon, mengatakan dengan kapasitas 58.000 penonton di lapangan Lyon, Grand Stade, telah diajukan sebagai calon tuan rumah kejuaran Euro 2020. Namun, tempat itu harus lebih dibenahi untuk menjadi arena laga pada musim turnamen itu. Grand State kelihatannya

hanya dapat sebagai tuan rumah untuk putaran-putaran awal. “Tapi, kota Lyon sepertinya tidak termasuk dalam kategori kota favorit,” kata sumber berita.

Sementara FA Belgia dalam pernyataan Rabu menyatakan menawarkan Brussels kepada badan sepak bola Eropa UEFA. Mereka menawarkan setelah ada

kesepakatan di antara Flemish dan Pemerintah Federal Brussels untuk memperbaiki stadion mereka. Para tokoh olahraga dan politik di Belgia berjuang untuk mendapatkan peluang menjadi tuan rumah itu di Stadion King Baudouin. Stadion yang selama ini menjadi tempat pertandingan sepak bola nasional serta kejuaraan Liga Diamond untuk cabang atletik. Stadion itu rencananya akan direnovasi untuk laga sepak bola dan atletik. Kapasitas stadion itu sekitar 60.000 penonton dan pembangunannya akan dikerjakan pihak swasta. FA Belgia mengatakan stadion

itu idealnya menjadi markas dan lapangan tuan rumah bagi klub setempat. Klub asal Brussels, Anderlecht, merupakan klub yang pantas menempati stadion itu. Tenggat untuk mengajukan calon kota tuan rumah itu dimulai Kamis ini. Sedangkan, Komite Eksekutif UEFA akan mengumumkan nama kota-kota calon tuan rumah itu pada akhir bulan ini. Kota kandidat menunggu hingga 25 April 2014 untuk mempersiapkan penawaran mereka. Tapi, UEFA dijadwalkan baru akan mengumumkan 13 kota pasti tuan rumah pada September 2014.(NET)


OLAHRAGA

Jumat 13 September 2013

PSSI Ancam Jatuhkan Sanksi pada LPIS Jakarta–andalas Masa depan PT Liga Prima Indonesia Sportindo (LPIS) selaku operator Indonesian Premier League (IPL) bisa jadi dalam ancaman. Komdis PSSI menanyakan kelayakan LPSI menyusul terjadinya pelanggaran-pelanggaran. Komdis PSSI sejatinya memanggil LPIS pada Kamis (12/9) sore untuk dimintai keterangan terkait laga Divisi Utama IPL antara Persis Solo dengan PSS Sleman yang dinyatakan tidak sah. PSSI menyebut kalau Persis Solo sudah didiskualifikasi dari kompetisi karena melakukan walk out di putaran pertama kompetisi, namun pada kenyataannya tetap bisa menjalani pertandingan pekan lalu. LPIS pada akhirnya tidak memenuhi panggilan tersebut, karena mereka meminta pertemuan diundur sampai awal pekan depan. Terkait permintaan LPIS tersebut, Komdis PSSI memilih untuk tidak mengacuhkannya. LPIS ditunggu kedatangannya pada Jumat (13/9) untuk menggelar pertemuan. "Kami memanggil LPIS yaitu CEO-nya. Yang kami panggil adalah lembaganya. Namun ternyata mereka belum bisa hadir. Karena mereka meminta untuk ditunda. Oke, kami mintanya besok, artinya kami akan memanggil mereka besok lagi," ujar Ketua Komdis PSSI Hinca Pandjaitan di Senayan, Kamis (12/9).(NET)

Pemain Timnas Indonesia U19 Evan Dimas Darmono (kanan) beradu cepat dengan pemain Timnas Myanmar dalam pertandingan AFF U19 di stadion Petrokimia Gresik, Jawa Timur, Kamis (12/9).

Tumbangkan Myanmar, Timnas U-19 Pimpin Grup Gresik-andalas Timnas Indonesia U-19 berhasil mengalahkan Myanmar U-19 pada laga kedua Piala AFF U-19, Kamis (12/9) malam, dengan skor 2-1. Berkat kemenangan itu, Garuda Jaya memimpin klasemen sementara Grup B dengan enam poin hasil dua kemenangan dari dua laga. Indonesia langsung memimpin saat laga baru berlangsung lima menit lewat sang kapten Evan Dimas. Lolos dari kawalan bek-bek Myanmar, gelandang Persebaya Surabaya itu menaklukkan kiper

Myanmar lewat sebuah tendangan lob. Selang 10 menit, skuat asuhan Indra Sjafri menggandakan keunggulan lewat Putu Gede Juni Antara. Memanfaatkan kesalahan kiper yang gagal menghalau bola dengan sempurna, pemain klub Diklat Ragunan itu mencocor bola ke gawang kosong. 2-0. Sayang, skor tersebut gagal dijaga anak-anak Garuda Jaya. Selang semenit dari gol kedua, Indonesia justru kecolongan saat Nyein Chen memanfaatkan kesa-

lahan bek-bek Indonesia untuk menaklukkan kiper Ravi Murdianto. Di babak kedua, kedua tim kembali silih-berganti serangan. Sayang, usaha kedua tim gagal membuahkan tambahan gol. Dan hingga 90 menit dan tambahan waktu berakhir, tidak ada gol yang tercipta hingga wasit meniup peluit panjang berakhirnya pertandingan. Pertandingan di Stadion Petrokimia Gresik itu, Timnas Indonesia melawan Myanmar mendapatkan dukungan penuh dari publik Jawa

Timur. Menjalani pertandingan kedua babak penyisihan Grup B Piala AFF U-19, Indonesia dan Myanmar sama-sama memperagakan permainan menyerang sejak peluit babak pertama dibunyikan wasit. Hasil tersebut membuat Indonesia kini memimpin klasemen Grup B dengan enam poin. Mereka unggul selisih gol dari Vietnam yang pada laga sebelumnya mengalahkan Malaysia 1-0. Sementara itu Thailand naik ke urutan ketiga setelah membantai Brunei Darussalam dengan skor telak 8-0. (ROL)

Lugahon Perkasa di Festival Danau Toba Samosir-andalas Tim dragon boat atau perahu naga yang lebih dikenal dengan Solu Bolon, dari tuan rumah Samosir, Lugahon, tampil perkasa pada Festival Danau Toba 2013 setelah menyapu bersih semua nomor yang dipertandingkan. Pada perlombaan nomor 500 meter di Dermaga Dumasari Samosir, Kamis (12/9), Lugahon menjadi tim yang tercepat setelah mengalahkan lima tim lain dengan catatan waktu 00.02.17,09. Sebelumnya, di tempat yang sama, Rabu (11/9) tim yang sudah memiliki jam terbang tinggi ini menjadi yang tercepat pada nomor 1.000 meter. Persaingan di nomor 500 meter ini lebih ketat dibandingkan dengan nomor 1.000 meter, terbukti tim Lugahon yang mendapatkan dukungan penuh dari masyarakat di sekitar lokasi harus berjuang dengan keras hingga finish.

Sejumlah perenang mengelilingi Danau Toba pada Festival Danau Toba (FDT) 2013 di Samosir. Festival tersebut selain menampilkan pertunjukan budaya lokal, juga digelar kompetisi sejumlah olahraga sehingga diharapkan dapat meningkatkan citra kepariwisataan Indonesia kepada dunia Internasional. Di babak final, Lugahon harus beradu cepat dengan peringkat kedua yaitu tim HKBP Pangururan Kota. Selisih waktu dengan peringkat dua ini hanya sekitar tiga detik. Tim HKBP Pangururan Kota membukukan catatan waktu 00.02.20,80. Sementara itu untuk posisi dua direbut oleh tim Lantanal 1 Belawan dengan catatan waktu 00.02. 22,37. Sedangkan Yonif 133 Padang yang di nomor 1.000 meter berada di posisi dua harus puas berasa di posisi empat dengan waktu 00.02. 25,29. Hasil yang diraih oleh tim

Lugahon ini sesuai dengan target awal mereka karena sebelum turun di festival yang didukung penuh Kementerian Pariwisata dan Ekonomi Kreatif ini sudah mempersiapkan diri dengan baik. "Persiapan berkala memang kami lakukan. Yang jelas semuanya telah bekerja keras untuk menjadi yang terbaik," kata asisten pelatih tim Lugahon," Eliston Uduran Sitohang usai perlombaan. Dengan kemenangan ini tim Lugahon berhak mendapatkan uang pembinaan sebesar Rp50 juta

untuk nomor 1.000 meter dan Rp35 juta untuk nomor 500 meter. Sementara untuk peringkat empat hingga 10 juga mendapatkan uang pembinaan yang langsung diberikan oleh Bupati Samosir. Sedangkan peringkat satu hingga tiga penghargaan akan diberikan saat penutupan Festival Danau Toba 2013, Sabtu (14/9). Selain Solu Bolon, pada Festival Danau Toba 2013 juga dipertandingan beberapa cabang olahraga di antaranya paralayang, renang rakyat dan renang keliling Danau Toba. (ANT)

Pebalap Honda Mencuri Perhatian

Saatnya Pebalap Indonesia Jadi Raja Balap di Asia Medan-andalas Dua pebalap Tim Honda Indonesia Gerry Salim dan M Dwi Satria sukses mencuri perhatian di ajang balap motor Asia Dream Cup (ADC) putaran V di Sirkuit Autopolis, Jepang pada 6-8 September lalu. Bersama Honda CBR250, Gerry berhasil mencapai garis finish di podium pertama race 1 dan M. Dwi Satria menduduki podium ketiga di race ke-2. Hal ini membuktikan jika Indonesia memiliki kemampuan menjadi raja balap motor di Asia. Merespon hasil positif ini, Gunarko Hartoyo, Corporate and Marketing Communication Manager CV Indako Trading Co, selaku main dealer Honda di Wilayah Sumatera Utara meyakini keberhasilan kedua pebalap Honda mampu menginspirasi pebalap-pebalap muda berbakat Indonesia, khususnya pebalap Sumatera Utara untuk terus meningkatkan kemampuan mereka di dunia balap motor, karena tidak ada impian yang

9

FASI Dorong Atlet Samosir Maksimalkan Potensi

Arinda Gagal ke Semifinal Sirnas Medan Medan-andalas Pebulutangkis klub PB Djarum asal Medan, Arinda Sari Sinaga, gagal melangkah ke semifinal nomor tunggal taruna putri Djarum Sirkuit Nasional (Djarum Sirnas) Li Ning Sumatera Utara Open 2013 setelah dikalahkan Elisabeth Matindas di GOR Serba Guna Jalan Pancing, Medan, Kamis (12/9). Arinda yang merupakan unggulan keenam itu harus menyerah dari wakil PB SGS PLN, Elisabeth Matindas, yang menyandang unggulan empat dengan dua game langsung 15-21 dan 19-21, Disaksikan langsung oleh saudara-saudaranya yang menyempatkan diri untuk hadir langsung, Arinda tak mampu keluar dari tekanan di sepanjang pertandingan. Bahkan banyak serangan-serangan lawan tak mampu ia kembalikan. Atlet yang pernah berlatih selama lima tahun dibawah asuhan PB Angkasa Pura ini akhirnya harus menyerah dalam pertandingan berdurasi 31 menit itu. “Permainan saya tidak berkembang tadi, lawan sering menurunkan bola dan saya merasa kesulitan untuk bisa bertahan. Saya terbawa irama permainan lawan,” katanya. Namun kegagalan tersebut tidak lantas mematahkan semangatnya, sebab ia mengaku sekembalinya ke Kudus, markas besar PB Djarum, ia akan kembali mempersiapkan diri ke turnamen berikutnya. Jika masuk dalam daftar kualifikasi, Arinda akan turun di Indonesia Grand Prix Gold 2013 yang akan digelar mulai 23 September mendatang di Yogyakarta. Ia juga mengaku tengah membidik salah satu agenda tahunan terbesar PBSI, yakni Kejuaraan Nasional Perorangan Taruna yang akan digelar di Bali akhir November mendatang. “Inginnya tahun ini bisa juara Kejurnas, intinya kan disana, saya ingin masuk Pelatnas,” katanya. (ANT)

harian andalas | Hal.

Pebalap Pebalap Tim Honda Indonesia Gerry Salim (tengah) diapit dua pebalap asal Thailand berhasil meraih podium pertama di ajang balap motor Asia Dream Cup, putaran V di Sirkuit Autopolis, Jepang pada 6-8 September lalu.

tidak mungkin diwujudkan. “Saya meyakini keberhasilan kedua pebalap Honda ini mampu menginspirasi pebalap-pebalap muda berbakat Indonesia,” kata Gunarko di ruang kerjanya, Jalan Pemuda Medan, Kamis (12/9). Prestasi yang diraih Gerry sendiri patut diapresiasi.

Walaupun hasil tersebut tidak menghalangi langkah pebalap tuan rumah, Hiroki Ono sebagai juara umum ADC 2013 hanya menyisakan satu seri di Qatar pada November mendatang, namun pebalap termuda berusia 15 tahun ini berhasil menyabet podium tertinggi di ADC dan

mematahkan dominasi Ono yang telah memenangi lima kemenangan berurut-turut. Kemenangan Gerry di race 1 sendiri menandai grafik performancenya merambat naik setelah seri sebelumnya di Suzuka, dimana di race 1 dia naik podium ke-3 dan race ke-2 naik

ke podium kedua. Pengalaman pertama menginjakkan kaki di Autopolis dan berhasil menjadi juara di negara yang tradisi balap motornya ditakuti untuk kawasan Asia tentunya menjadi kebanggaan tersendiri bagi Gerry dan tim Honda Indonesia. “Berbeda dengan Suzuka yang sulit, meski baru pertama kali balapan di Autopolis, namun saya merasa lebih cocok dengan gaya berkendaranya,” ujar Gerry Kazuhiko Yamano, Project Leader ADC 2013 dari Honda Motor Company Jepang yang sempat menjadi salah satu manager di tim Repsol Honda untuk MotoGP 6 tahun lalu. “Lihat, Gerry yang masih muda bisa menjadi juara 1, ini bukti balap Indonesia sudah masuk ke level tertinggi di Asia, sejajar dengan Jepang,” ujar Kazuhiko. Sementara itu, Hiroki Ono tidak ketinggalan mengucapkan rasa salutnya untuk Gerry. “Menurut saya Gerry luar biasa, saya salut dengan dia karena masih muda ,” ujar Ono. (SIONG)

Samosir-andalas Federasi Aero Sport Indonesia (FASI) mendorong atlet asli Samosir memaksimalkan potensi yang ada terutama keberadaan Bukit Siulakhosa sebagai lokasi ideal untuk olahraga paralayang. Ketua Harian FASI Sumatra Utara Ali Sudirman Pasaribu di Samosir, Kamis mengatakan, keberadaan Bukit Siulakhosa selama ini hanya dimaksimalkan oleh atlet-atlet luar Samosir. Untuk itu dengan adanya Festival Danau Toba atlet lokal bisa lebih bergairah lagi. "Tempat sudah bagus. Tinggal dimaksimalkan saja. Begitu juga dengan alat-alat untuk paralayang. Makanya kami mendorong atlet lokal untuk unjuk kemampuan," katanya di lokasi pendaratan paralayang di Bukit Beta Samosir, Kamis (12/9). Menjadi atlet paralayang, kata dia, prosesnya memang cukup panjang. Namun demikian semuanya bisa dilakukan seiring dengan perkembangan salah satu olahraga dirgantara itu. Apalagi dalam setiap kejuaraan banyak instruktur yang hadir. "Seperti saat ini. Seharusnya atlet lokal berperan. Apalagi kejuaraan ini skalanya nasional. Bahkan ada beberapa atlet asing yang berpartisipasi," kata pria yang juga panitia Paralayang Festival Danau Toba 2013 itu. Kepada Dinas Operasi Lanud Soewondo Medan itu

menambahkan, pada Festival Danau Toba 2013 ada empat atlet asing yang berpartisipasi yaitu dua orang dari Swiss dan dua orang Malaysia. Selama kegiatan berlangsung, kata dia, semuanya berjalan lancar meski belum semua nomor dipertandingkan. Para atlet nasional juga bersaing ketat pada kejuaraan yang didukung penuh Kementerian Pariwisata dan Ekonomi Kreatif ini. "Untuk cuaca tidak ada masalah. Peserta juga bersaing dengan ketat. Yang jelas, secara umum pelaksanaan kegiatan ini cukup baik," katanya menegaskan. Kejuaraan paralayang pada Festival Danau Toba 2013 diikuti 141 atlet. Hanya saja yang memiliki lisensi baru 107 atlet saja. Sedangkan atlet tuan rumah yang berpartisipasi hanya satu orang. "Dulu ada sekitar 26 atlet disini. Tapi banyak yang berhenti berlatih setelah mereka menikah. Padahal alat juga ada," kata satu-satunya atlet paralayang asal Samosir, Abah Simbolon. Minimnya atlet dari Samosir, FASI mendorong agar ada inovasi baru agar perkembangan paralayang bisa maksimal. Salah satunya dengan membuka paket terbang tandem. Dengan demikian, diharapkan minat calon atlet untuk menekuni paralayang lebih terbuka.(ANT)

CHINA MASTERS

Indonesia Pastikan Satu Tempat di Semifinal INDONESIA memastikan satu tempat di semifinal setelah dua dari tiga wakilnya dipastikan saling berhadapan di perempatfinal. Di partai lain, dua ganda campuran sukses memenangi laga babak pertama. Wakil yang pertama adalah Praveen Jordan/Vita Marisaa. Pasangan junior-senior tersebut tampil impresif untuk mengalahkan unggulan ketiga Sudket Prapakamol/Saralee Thoungthongkam 21-15, 21-23, 21-11 di babak kedua, Kamis (12/9). Praveen/Vita disusul oleh Riky Widianto/Puspita Richi Dili. Ganda campuran unggulan keempat ini tidak mengalami kesulitan berarti untuk menumpas perlawanan wakil Jepang Hirokatsu Hashimoto dua set langsung 21-11, 21-14. Dua pasangan Indonesia yang disebut di atas selanjutnya akan 'saling bunuh' untuk memperebutkan satu tiket ke babak semifinal.

Pada partai babak kedua lainnya, Nitya Krishinda Maheswari/Greysia Polii justru tidak perlu berkeringat untuk lolos ke perempatfinal. Keduanya menang WO setelah lawannya unggulan keilam Bao Yixin/Zhong Qianxing mundur. Sementara itu, ada dua ganda campuranIndonesia yang baru bertanding pada hari ini. Mereka adalah Lukhi Apri Nugroho/Annisa Saufika dan Markis Kido/Pia Zebadiah Bernadeth. Lukhi/Annisa meraih tiket babak kedua setelah lawannya Liu Cheng/Bao Yixin retired dalam kedudukan tertinggal 814 di gim pertama. Selanjutnya, mereka akan menghadapi Guo Junjie/Luo Jiaxin. Berbeda dengan Lukhi/ Annisa, Kido/Pia harus melewati duel sengit selama dua gim melawan Chai Biao/Tang Jinhua sebelum memastikan kemenangan 22-20 dan 22-20.(NET)

Chris John Fokus Latihan Peningkatan Fisik PEMEGANG gelar Super Champion kelas bulu WBA Chris John memfokuskan latihan pada peningkatan fisik di Sasana Herry's Gym di Perth, Australia, untuk menghadapi pertarungan perebutan gelar ke-19 kalinya. “Saya masih memfokuskan latihan untuk peningkatan fisik sambil menunggu jadwal pertarungan berikutnya,” kata pemegang rekor bertarung 48 kali menang (22 di antaranya dengan KO) dan tiga kali seri itu ketika dihubungi dari Semarang, Kamis (12/9). Petinju dengan julukan The Dragon tersebut, menyebutkan latihan peningkatan fisik, seperti dengan jogging, latihan beban, sedangkan untuk teknik dengan berlatih 'shadow box' dan 'samsak'. Ia mengakui bahwa selama masa istirahat (sekitar lima bulan, red.) ini tetap menjalani latihan, akan tetapi sifatnya masih ringan untuk menjaga kebugaran tubuh saja. “Selama masa istirahat ini saya tetap latihan tetapi sifanya ringan dan hanya untuk menjaga kebugaran tubuh saja,” katanya. Petinju berasal dari Banjarnegara, Jawa tengah, tersebut, mengatakan sejak menjalani latihan di Sasana Herry's Gym di Perth, Australia, dirinya sudah mulai fokus dengan menjalankan program latihan yang diberikan pelatih dan sekaligus manajernya, Craig Christian. Suami mantan atlet wushu Jawa Tengah, Anna Maria Megawati, tersebut mengatakan untuk tahap pertama dirinya memang fokus berlatih untuk peningkatan fisik, kalau nantinya jadwal pertarungan sudah ada mulai fokus ke teknik. Ketika ditanya apakah sudah

ada sinyal positif untuk pertarungan berikutnya, ayah dua putri (Maria Luna Ferisha dan Maria Rosa Chrsitiani, red.) tersebut mengatakan hingga saat ini memang belum ada pemberitahuan soal jadwal pertarungan untuk dirinya. “Sampai sekarang ini belum ada pemberitahuan dari manajemen soal jadwal pertarungan untuk saya. Makanya saya masih fokus kepada latihan fisik sambil menunggu jadwal pertarungan berikutnya,” katanya. Chris John menjalani latihan terakhir saat bermain imbang atau seri melawan petinju Jepang Satoshi Hosono di Jakarta, 14 April 2013. Saat itu wasit yang memimpin pertarungan tersebut menghentikan pada ronde ketiga karena Chris Joh mengalami cedera dan akhirnya terpaksa dijahit usai pertarungan itu. Chris John sudah berlaih di Sasana Herry's Gym di Perth, Australia, sejak 17 Agustus 2013 dan sempat menjadi bintang tamu pada pertarungan di Australia pada 30 Agustus 2013. Chris John berhasil menyandang gelar juara dunia selama hampir 10 tahun, setelah merebutnya dari tangan petinju Kolombia Oscar Leon melalui pertarungan ad-interim di Bali, 26 September 2003. Bahkan, Chris John yang kelahiran 14 September 1979 itu, berhasil menyandang gelar Super Champions setelah berhasil mempertahankan gelarnya 10 kali tanpa putus. Pertarungan ke-10 Chris John untuk mempertahankan gelar tersebut, saat mengalahkan tuan rumah Hiroyuki Enoki di Korakuen Hall Tokyo, Jepang, 24 Oktober 2008.(ANT)


EKONOMI BISNIS

Jumat 13 September 2013

APINDO Tolak Kenaikan Tarif Pelabuhan Belawan Medan-andalas Asosiasi Pengusaha Indonesia (Apindo) Sumut menolak kenaikan tarif lift on/lift off dan storage di Terminal International PT Pelabuhan Indonesia I Belawan (BICT) sebesar 16 persen yang diberlakukan hari ini (Jumat 13/9 red). "Apindo tetap menolak, meski kenaikannya tidak sebesar rencana awal 20 persen. Apindo akan surati Kementerian BUMN bahkan kalau perlu hingga Presiden RI untuk membantu menyelesaikan permasalahan kenaikan tarif jasa pelayanan petikemas di Termnial International BICT (Belawan International Container Terminal)," kata Sekretaris Apindo Sumut, Laksamana Adiyaksa, di Medan, Kamis (12/9). Penolakan didasarkan banyak hal mulai dari pengusaha tidak dilibatkan dalam pembahasan rencana kenaikan tarif itu, pengusaha sedang kesulitan dampak krisis global, layanan BICT yang hingga dewasa ini masih di bawah standar hingga mendekati masuknya era Komunitas Asean yang memerlukan daya saing yang semakin tinggi. Apindo semakin merasa harus menolak mengingat, Pelindo itu merupakan perusahaan BUMN dimana harusnya sebagai perusahaan "merah putih" ikut mendukung kebijakan Pemerintah yang dewasa ini sedang giat-giatnya untuk mendorong peningkatan daya saing produk lokal agar siap menghadapi era Komunitas ASEAN. Laksamana menegaskan, klaim Pelindo I Belawan yang menyatakan penetapan tarif baru itu merupakan kesepakatan dengan asosiasi pengguna jasa terkait tanpa melibatkan pengusaha sebagai pemilik barang atau

asosiasi pengusaha seperti Apindo adalah suatu kesalahan besar. "Beban tarif jasa pelabuhan itukan ditanggung pengusaha eksportir atau importir," katanya. Dan seperti yang pernah dinyatakan Apindo, kata dia, kenaikan tarif itu semakin mengherankan karena Pelindo beralasan terjadi peningkatan kinerja di BICT dan penambahan arus peti kemas, yang pada 2012 mencapai 421.733 Teus dan 2013 ditargetkan menjadi 1 juta Teus untuk terminal internasional dan antarpulau. "Harusnya semakin tinggi produksi atau penggunaan jasa pelabuhan, biaya semakin rendah," katanya. Menurut surat edaran Pelindo I BICT yang diterima Apindo, BICT menetapkan tarif lift on/lift off untuk 20 Full (petikemas isi) menjadi Rp197.000 dari sebelumnya Rp171.000 per box. Untuk penumpukan dan pas juga naik, dimana penumpukan 20 Full menjadi Rp37.500 dari Rp32.600 sebelumnya dan Pas dari Rp6.364 menjadi Rp9.090. "Kalau ditotal jadinya tarif untuk 20 Full menjadi Rp243.590 dari dewasa ini Rp209.964. Pertambahan yang besar untuk tambahan biaya produksi perusahaan di tengah perdagangan yang masih tren lesu dan persaingan yang semakin ketat,” kata Laksamana. Wakli Ketua Umum Kamar Dagang dan Industri (Kadin) Indonesia Bidang Perbankan dan Finansial Rosan P Roeslani yang sedang berada di Medan, menyebutkan, perekonomian nasional sedang tren menurun dampak krisis global sehingga memang diperlukan stimulus atau berbagai kemudahan dari Pemerintah untuk mendorong pengusaha khususnya UKM agar bisa tetap eksis.(ANT)

Elpiji Langka di Kecamatan Nibong Aceh Utara-andalas Sejumlah warga Kecamatan Nibong,Kabupaten Aceh Utara mengeluh akibat kelangkaan elpiji 3 kg dan 12 kg sejak seminggu lalu. Sementara kios pengecer tempat biasanya menjual elpiji itu hingga kini kehabisan stok. Salah seorang warga Gampong Bumban, Nurlina (30) kepada andalas, Kamis (12/9) mengatakan,kelangkaan elpiji terjadi sejak seminggu lalu.Akibat kelangkaan sejumlah ibu rumah tangga ,hususnya di Kecamatan Nibong merasa resah. ‘Jika elpiji tetap kosong, awal bulan ini kami terpaksa beralih ke kayu bakar untuk memasak seperti jaman dulu lagi ,”kata Nurlina. Pemerintah imbuh Nurlina, seharusnya memikirkan nasib

rakyat terkait kelangkaan elpiji ini karena beberapa waktu lalu warga di Kecamatan Nibong lebih mengandalkan minyak tanah (minah) untuk memasak.Namun atas kebijakan pemerintah sekitar dua tahun lalu penggunaan Minah mulai dikonversi ke elpiji. Sementara itu, salah seorang agen elpiji di Kecamatan Nibong, Jufri (26) mengatakan, harga elpiji 3 kg masih stabil sekira Rp.16.000 dan tabung gas 12.kg dijual dengan harga Rp.85.000 sampai Rp.86.000 ,"Elpiji 12 kg sudah tidak kami jual,” sebut nya. Di lokasi terpisah, Ketua Lembaga Perlindungan Konsumen Muslim (LPKM) Lhokseumawe, Syahrial, MS ketika akan dikonfirmasi andalas melalui ponsel tidak berhasil dihubungi.(BT)

harian andalas | Hal.

10

andalas/hs poetra

Pertumbuhan Ekonomi Domestik Akan Terbebani BI Rate

PLN pada awal November menargetkan sudah tidak ada masalah krisis listrik lagi di Sumut.

BPK Harus Audit PLN Sumut Medan-andalas Yayasan Lembaga Konsumen Indonesia (YLKI) Sumatera Utara minta Badan Pengawas Keuangan (BPK) mengaudit Perusahaan Listrik Negara di provinsi tersebut. "PT PLN Wilayah SumutAceh harus diaudit untuk mengetahui permasalahan yang terjadi di perusahaan milik negara itu," kata Ketua YLKI Sumut, Abubakar Siddik di Medan, Kamis (12/9). Apalagi, katanya, PLN tersebut sering melakukan pemadaman yang merugikan konsumen dan masyarakat. Pemadaman listrik yang terjadi dua kali dalam satu hari itu, menurut dia, membuat

kekecewaa yang cukup besar bagi masyarakat. Apalagi, katanya, pemadaman listrik tersebut terjadi pada malam hari, sehingga mengganggu anak-anak yang ingin belajar di rumah. Sebab, kata Abubakar, masalah pemadaman listrik yang dirasakan masyarakat saat ini adalah bukan hal yang baru, melainkan sudah terjadi sejak tahun 2007. Namun, jelasnya, sampai saat ini pihak manajemen PT PLN Wilayah Sumut-Aceh belum juga dapat mencarikan solusi atau memecahkan masalah agar pemadaman di Kota Medan tidak terjadi lagi. "Karena selama ini, manajemen PT PLN hanya memberikan janji-janji dan harapan kepada pelanggan listrik maupun masyarakat, bahwa tidak ada lagi pemadaman listrik," ucap dia.

Abubakar menambahkan, pihak manajemen PT PLN seharusnya memiliki komitmen dan memiliki tanggung jawab cukup tinggi kepada pelanggan dan konsumen, sehingga tidak terjadi lagi pemadaman. "Kalau memang pihak manajemen PT PLN yang dipercaya oleh pemerintah itu, tidak dapat lagi melaksanakan tugas dan menjalankan amanah, lebih baik mengundurkan diri dan tidak usah bertahan dalam jabatan tersebut," ujarnya. Dia menyebutkan, lebih baik jabatan manajemen PT PLN yang diemban tersebut, diserahkan saja kepada orang yang mampu dan dapat mengatasi pemadaman listrik di kota Medan yang dihuni lebih kurang 2,3 juta jiwa itu. "Masih banyak pegawai PT PLN Sumut-Aceh yang dapat mengatasi pemadaman listrik,

peyewaan genset baru dan termasuk memperbaiki pembangkit listrik yang mengalami kerusakan," kata Abubakar. Sementara itu, manajemen PT PLN Wilayah Sumut-Aceh akan berusaha menyewa dan mengoperasikan pembangkit diesel dengan total daya 430 MW. Daya listrik tersebut akan masuk dalam sistem PLN di Sumut mulai pekan kedua September 2013. Pembangkit dengan kapasitas 10 MW hingga 80 MW yang masuk mulai pekan kedua September ditargetkan terpasang seluruhnya pada pekan ketiga Oktober. Target PLN pada awal November sudah tidak ada masalah krisis listrik lagi di Sumut.Pasokan listrik PLN untuk Sumut hanya 1.400 MW, sementara kebutuhannya mencapai 1.650 MW.

Medan-andalas Bank Indonesia kembali menaikkan BI rate sebesar 25 Basis poin menjadi 7,25% pada rapat dewan gubernur ,kemarin. Kenaikan BI Rate tersebut pastinya akan membebani pertumbuhan ekonomi domestik. Pengamat Ekonomi Sumut, Gunawan Benjamin mengatakan, kondisi pasar keuangan masih labil, belakangan ini ikut menjadi pemicu dinaikkannya BI Rate.” Bila dalam kondisi jangka pendek Rupiah tetap terkulai juga setelah semua upaya dilakukan, maka besar kemungkinan membutuhkan International Monetary Fund (IMF) untuk mengatasinya,”kata Gunawan, di Medan, Kamis (12/9). Dia menuturkan, kekhawatiran akan tekanan berlanjut di pasar keuangan seperti keputusan The FED mengurangi stimulus. Instabilitas kondisi di Timur Tengah hingga masalah defisit neraca perdagangan Indonesia yang masih melebar akan tetap menjadi isu utama mempengaruhi pergerakan Rupiah dalam jangka pendek. “Menaikkan BI Rate memang akan mendongkrak animo asing memarkirkan dananya di pasar keuangan domestik.Tapi disisi lain akan menciptakan perlambatan ekonomi. Namun BI telah memutuskan untuk lebih memilih agar dana asing yang ada di pasar domestik tetap mengendap,”ucap Gunawan. Potensi hengkangnya investor asing di pasar keuangan imbuh Gunawan, memang cukup besar sehinga juga berpotensi menekan nilai tukar Rupiah lebih dalam. Untuk itu, solusi jangka pendek pelemahan Rupiah belakangan ini memang membutuhkan kebijakan instan. Salah satu kebijakan itu kata dia, adalah menambah likuiditas US Dolar dengan perjanjian swap bilateral, meminjam ke negara atau institusi lain atau dengan cara menaikkan BI Rate.Namun kondisi fundamental ekonomi Indonesia yang rapuh juga seharusnya menjadi fokus kerja pemerintah ke depan. “Setelah dinaikkan BI Rate sebesar 25 basis poin, rupiah terpantau stabil di kisaran level 11.450.IHSG juga bergerak flat naik 0,17%,"ungkapya.(SIONG)

(ANT)

Honda Sabet Penghargaan WOMM 2013 Medan-andalas Honda kembali dinobatkan sebagai merek sepeda motor paling banyak dibicarakan dan direkomendasikan masyarakat setelah berhasil meraih penghargaan Word of Mouth Marketing (WOMM) 2013 yang diselenggarakan oleh Lembaga Riset Onbee Marketing Research dan Majalah SWA. Penyerahan penghargaan ini dilakukan di Hotel Grand Melia, Jakarta belum lama ini. Penghargaan WOMM 2013 untuk sejumlah merek yang paling banyak dibicarakan ini diberikan kepada PT Astra Honda Motor (AHM) untuk ketiga kalinya sejak tahun 2011. Di setiap segmen, berhasil meraih penghargaan ini. Di segmen sepeda motor bebek, Honda Supra terbukti mampu memikat hati dan menjadi yang paling sering dibicarakan. Hal sama terjadi pada Honda

Vario pada kategori sepeda motor matik, dan Honda Tiger pada kategori sepeda motor sportHead of Corporate Communication AHM Kristanto mengatakan perusahaan menyadari konsumen semakin kritis dan mudah bicara tentang suatu produk. Pengalaman dan rekomendasi orang lain dapat menjadi salah satu pertimbangan dalam membeli produk. “Pada era keterbukaan informasi yang luas seperti saat ini, kekuatan opini masyarakat dapat mempengaruhi sikap konsumen kami. Penghargaan yang kami terima ini menjadi bukti tingginya kepercayaan masyarakat terhadap produk-produk kami. Terima kasih atas kepercayaannya.” ujar Kristanto. Sementara itu, Gunarko Hartoyo, Corporate and Marketing Communication Manager CV. Indako Trading Co selaku main

dealer Honda di wilayah Sumatera Utara,Kamis (12/9) mengatakan, upaya Honda untuk terus berinovasi, mempertahankan kualitas jaringan dan layanan terbaik telah mampu mewujudkan excellent customer experience di era persaingan pasar roda dua tanah air. Penghargaan WOMM ini dirilis setelah dilakukan survei terhadap 1.793 responden selama April-Juni 2013 di 7 kota, yaitu Jakarta, Bandung, Semarang, Surabaya, Medan, Makassar, dan Denpasar. Penghargaan diberikan kepada merek yang memperoleh angka WOMM Index tertinggi, yaitu perpaduan antara variabel Word of Mouth (WOM) dan Social Networking (SN). Variabel WOM dihitung melalui nilai ratarata terbobot dari tiga dimensi, yaitu Talking (bagaimana produk

itu dibicarakan konsumen), Promoting (bagaimana konsumen mau mempromosikan merek tersebut), dan Selling (bagaimana konsumen mau menjual merek tersebut). Sementara variabel SN dihitung melalui nilai rata-rata daily intimate friend (offline) yang rutin berinteraksi dengan konsumen. Pilihan Wanita Selain menjadi sepeda motor yang paling sering dibicarakan, sepeda motor Honda juga menjadi pilihan terbaik wanita Indonesia setelah Majalah Kartini bekerjasama dengan Women Insight Center (WIC) memberikan penghargaan Choice Brand Award 2013. Penghargaan ini diserahkan pada malam yang sama (29/08) di Senayan City, Jakarta. Penghargaan yang mewakili wanita Indonesia ini menobatkan sepeda motor non matik Honda sebagai

pilihan terbaik untuk kebutuhan pribadi maupun keluarga. “Terima kasih kepada wanita Indonesia yang memilih sepeda motor Honda dalam menemani aktifitasnya serta keluarga. Penghargaan ini menginspirasi Honda untuk terus menciptakan produk dan layanan yang berkualitas, sesuai, dan nyaman untuk para Kartini Indonesia,” ujar Gunarko di ruang kerjanya di Jalan Pemuda Medan. (SIONG)

TERIMA PENGHARGAAN – Manager PR AHM, Ahmad Muhibbudin menerima penghargaan WOMM 2013 untuk 3 kategori di Hotel Grand Melia, Jakarta belum lama ini. Honda untuk ketiga kalinya dinobatkan sebagai merek sepeda motor yang paling banyak dibicarakan dan direkomendasikan masyarakat. andalas/ist

INFO FILM

PLAZA THAMRIN BINJAI HERMES XXI SUN PALLADIUM 13.00-15.10-17.20-19.3021.40

PLAZA

12.45-14.35-16.2518.15-20.05 PALLADIUM BINJAI 13.00-15.00-17.00-19.0021.00

THAMRIN

12.30-14.4016.50 HERMES XXI SUN 13.00-15.10-17.20-19.3021.40

12.45-15.05-17.2519.45 THAMRIN BINJAI HERMES XXI SUN PALLADIUM 12.15-14.35-16.55-19.1521.35

THAMRIN 19.00-21.35 HERMES XXI SUN PALLADIUM 12.45-15.20-17.55-20.30

THAMRIN

PLAZA BINJAI 12.30-14.40-16.50-19.0021.10

HERMES XXI 12.45-14.55-17.05-19.1521.25

HERMES XXI

17.00-19.1021.20


Jumat

KOMUNITAS

13 September 2013

Mahasiswa STMIK IBBI Terpilih Ikut Festival J-POP Culture di Jepang Medan-andalas Salah satu mahasiswa Sekolah Tinggi Manajemen Informatika dan Komputer (STMIK) IBBI Medan, Andrew Bestari Lubis,terpilih untuk mengikuti Festival JapanPop (J-POP) di negara Jepang selama 10 hari pada tanggal 30 September sampai 9 Oktober 2013. Dalam festival ini terdapat tiga kategori kegiatan yaitu: anime, fashion, dan entertainment. Sebelumnya baru-baru ini, Kedutaan Besar Jepang di Indonesia melalui halaman webnya mengumumkan namanama mahasiswa dari seluruh Indonesia yang mendapat kesempatan untuk berkunjung ke Jepang dalam rangka Festival J-POP. Dengan proses seleksi yang ketat, dari seluruh peserta yang berjumlah sekira 700 orang itu akhirnya diperoleh sebanyak 18 orang untuk diberangkatkan ke Jepang dari Indonesia. Andrew Bestari Lubis merupakan satusatunya peserta mewakili Pulau Sumatera. Ketua STMIK IBBI, Ir. B. Ricson Simarmata, MSEE, IPM didampingi Wakil Ketua III STMIK IBBI, Andriasan Sudarso, S.Mn, MM dan Wakil Ketua I STMIK IBBI ,Sukiman ST, MT mengatakan, hal ini merupakan prestasi membanggakan dan patut diapresiasi. Dengan diraihnya sebuah kesempatan mengikuti festival J-POP di Jepang oleh Andrew Bestari Lubis, maka mahasiswa STMIK IBBI yang lainnya akan ikut terpacu dan termotivasi untuk lebih giat

harian andalas | Hal.

11

Wagubsu Kagumi Semangat PEPABRI Medan-andalas Wagubsu Ir.H.Tengku Erry Nuradi, M.Si kagum melihat semangat para Purnawirawan dan Warakawuri pada perayaan HUT PEPABRI ke 54 yang mengusung tema " Kobarkan Terus Nilai Juang 45 ". "Melihat semagat ayah dan bunda semua, pantaslah memang sebuah pepatah yang mengatakan The Soldier is Never Die bahwa seorang prajurit itu tidak pernah mati," kata Erry Nuradi di Gedung LVRI Jalan Binjai Medan, Kamis ( 12/9 ). Maksud pepatah itu lanjut Wagub, semangat prajurit yang tidak pernah mati, patah tumbuh hilang berganti. "Lihat saja, ayah dan bunda di usia setua ini masih terus mengobarkan nilai juang 45, salut buat ayah dan bunda," ucap Erry Nuradi yang disambut tepukan para purnawirawan dan warakawuri itu. Atas kekagumannya , Wagubsu kemudian meminta nasihat dan kritik serta petunjuk dari seluruh anggota Pepabri dalam menjalankan kepemimpinan mereka. Ditambahkannya bahwa negara yang besar adalah negara yang mau menghargai jasa

para pendahulunya. Untuk itu wagubsu menekankan bahwa dalam kepemimpinan Gatot Pujo Nugroho sebagai Gubernur dan dirinya, Sumut akan selalu memberikan penghargaan, terlebih kepada para pejuang dan pembela kemerdekaan. Dalam kesempatan itu, Wagub menjelaskan, Pemprovsu di tahun 2013 melalui Kesbangpollinmas segera mencairkan bantuan kepada keluarga besar PEPABRI dan ormas lainnya. Adapun bantuan itu berupa untuk PEPABRI senilai Rp. 150 juta, LVRI Rp 200 juta, Purnawirawan Angkatan Darat Rp.150 juta, DHD ' 45 Rp.300 juta, Warakwauri Rp.150 juta, Pemuda Panca Marga Rp.150 juta. Generasi Muda FKPPI Rp.150 juta, FKPPI Rp.100 juta dan Keluarga Polri Rp. 100 juta. Erry Nuradi berharap,melalui bantuan itu para purnawirawan dan generasi mudanya bisa terus berkarya ikut membangun bangsa dan Sumatera Utara. Sementara itu Purn. Brigjen.H. Ali Imran Siregar ketua PEPABRI Sumut dalam sambutannya mengatakan, PEPABRI didirikan 12 Sep-

tember 1959 di Kaliurang Yogyakarta. Pada masa itu, kongres purnawirawan perang menghasilkan satu keputusan monumental yaitu mempersatukan seluruh organisasi purnawirawan dalam satu bendera yaitu Persatuan Purnawirawan dan Warakawuri TNI dan POLRI ( PEPABRI ). Dia menegaskan, semangat persatuan dibawah satu bendera terus berlanjut sampai sekarang meski ABRI telah dipisah menjadi TNI dan POLRI. Beliau kemudian berjanji bahwa PEPABRI akan terus berkarya memperjuangkan jati diri bangsa yaitu: rela berkorban, pantang menyerah, cinta tanah air, kerja keras serta menjunjung tinggi persatuan dan kesatuan. Acara ini dihadiri Kepala Badan Kesbangpollinmas Provsu Eddy Syofian, MAP, Anggota DPD RI Parlindungan Purba, Aster I KODAM I BB, Perwakilan Kapoldasu, Perwakilan Pangkosek Hanudnas III, perwakilan Danlantamal I Belawan, Ketua GM FKPPI, FKPPI, PPM, LVRI, Warakawuri dan ratusan undangan lainnya.(WAN)

andalas/Siong

DIABADIKANDIABADIKAN-Wakil Ketua III STMIK IBBI Andriasan Sudarso, S.Mn, MM diabadikan bersama Andrew Bestari Lubis yang terpilih untuk mengikuti Festival Japan-Pop (J-POP) di negara Jepang selama 10 hari,Kamis (12/9). lagi belajar dan meningkatkan prestasi khususnya dibidang animasi. “Dengan diraihnya prestasi dibidang animasi, mahasiswa yang lain harus lebih giat lagi,tiingkatkan kapasitas serta kualitas sehingga kedepannya, khususnya mahasiswa STMIK IBBI bisa meraih prestasi yang lebih besar lagi untuk mengharumkan nama almamater, khususnya bangsa dan negara kata Sukiman di Kampus Topaz,Jalan Damar Medan, Kamis (12/9). Sementara itu, Andrew Bestari Lubis menuturkan, untuk meraih kesempatan emas ini banyak hal harus dilakukan seperti memiliki minat besar terhadap J-POP Culture yang meliputi

anime, fashion atau entertainment, “Kita juga harus mampu menggunakan bahasa Inggris dalam seharihari dan memperkenalkan budaya Indonesia, Bersedia membuat laporan kegiatan dan mempresentasikan kegiatan selama di Jepang kepada universitas kita,”kata mahasiswa semester 7 ini. Andrew menuturkan, Anime adalah salah satu bentuk J-POP Culture yang paling banyak diketahui oleh masyarakat luas. Dalam kategori ini,kata dia para peserta akan dapat menyaksikan langsung pembuatan Anime, bertukar pendapat dengan siswa sekolah jurusan anime dan merasakan langsung tren anime terkini di Jepang.(SIONG) andalas/Ist

MENJEL ASK AN- Wagubsu Ir.H.Tengku Erry Nuradi, M.Si menjelaskan tentang gedung veteran kepada para purnawirawan di Gedung LVRI Jalan MENJELASK ASKANBinjai Medan, Kamis ( 12/9 ).

Milad KAHMI Sumut Diisi Orasi Politik Mahfud MD Medan-andalas Mantan Ketua MK Prof Dr H Mahfud MD SH, yang juga Ketua Presidium Majelis Nasional Korps Alumni Himpunan Mahasiswa Islam (KAHMI), akan menyampaikan orasi politik pada peringatan Milad ke-47 KAHMI, Minggu (22/9) mendatang di Hotel Grand Kanaya Medan. Ketua Panitia Milad KAHMI Sumut Usman Hasibuan SAg didampingi panitia lainnya, Asrul Kidam, Ansari Tarigan, Isfan Dahriyan Nasution, Agus Salim Ujung, Abdul Karim Nasution, Nilam Sari, Elvi Mahalli, Evi Hadriyani mengemukakan hal itu kepada wartawan, Kamis (12/9). Usman mengatakan, kendati figur Mahfud MD saat ini ramai digadanggadang sebagai salah seorang capres potensial, karena sosoknya yang dikenal clean serta mampu membawa MK sebagai institusi yang berwibawa di mata publik, namun kehadirannya dalam acara KAHMI Sumut, disebabkan oleh statusnya sebagai Ketua Presidium KAHMI Nasional. Kendati demikian, kata Usman dan

Usman Hasibuan SAg Asrul, sebagai sesama alumni HMI, tentu anggota KAHMI memiliki kewajiban moral memberikan support untuk kesuksesan Mahfud MD menuju RI-1. "Tak cuma Pak Mahfud, siapa pun alumni HMI yang ingin meraih kesuksesan sebagai capres, cagub, cagub/ cawalkot, bahkan sebagai caleg, harus kita berikan dukungan," tegasnya. Usman menyebutkan, KAHMI merupakan 'rumah besar' para alumni HMI. Semua alumni HMI yang kini banyak malang melintang dan berkiprah di berbagai bidang, baik sebagai birokrat, politisi, akademisi, penguasa, dan profesi

lainnya, kini semuanya melebur di KAHMI. "Melalui KAHMI, semua potensi yang ada disatukan agar dapat memberikan kontribusi positif bagi kemajuan umat dan bangsa," kata Usman, yang juga mantan Anggota DPRD Sumut. Isfan Dahriyan dan Ansari menambahkan, selain menampilkan orasi politik, peringatan Milad KAHMI di Sumut kali ini juga akan menggelar gerak jalan santai pada Minggu (22/9) pagi, dengan titik start dan finish di Taman Sri Deli Medan. "Gerak jalan yang akan dilepas Mahfud MD ini dan diikuti alumni serta aktivis HMI Komisariat dan Cabang tersebut, juga menyediakan sejumlah hadiah menarik bagi para pemenang. Di antaranya laptop, kulkas, televisi dan doorprize," kata Isfan. Diharapkan segenap alumni HMI di daerah ini, bersama aktivis HMI di Komisariat dan Cabang, dapat berperan aktif menyukseskan peringatan Milad KAHMI ke-47 serta berbagai kegiatan yang dilaksanakan menyemarakkan acara tersebut.(UJ)

Satgas Yonif 100/Raiders Gelar Latihan Pratugas Pamtas Ri-Malaysia Medan-andalas Latihan pratugas merupakan kegiatan latihan untuk menyiapkan satuan agar mampu melaksanakan tugas yang dipertanggung jawabkan kepada satuan , khususnya tugas didaerah perbatasan RI–Malaysia. Untuk itu latihan pratugas harus berorientsi pada tugas yang akan dilaksanakan (Mission Oriented Trainning ). Untuk menjawab tantangan tugas Pengamanan Perbatasan RI-Malaysia maka sebagai prajurit profesional harus memiliki mutu dan kualitas yang baik. Salah satu upaya tersebut dengan selalu meningkatkan pengetahuan dan keterampilan keprajuritan melalui belajar dan berlatih dengan benar dan bersungguh-sungguh. Hal ini dikatakan, Pangdam I/BB Mayjen TNI Burhanuddin Siagian yang diwakili Danrindam I/BB Kolonel Inf Cahyo Suryo Putro S.Ipselaku Irup pada upacara pembukaan Latihan Pratugas Tahap II dan III Operasi Pengamanan Perbatasan RI-Malaysia Satgas Yonif 100/Raider TA. 2013 di Lapangan Upacara Makoyonif 100/ Raider, Namu Sira-sira Binjai,barubaru ini. Pangdam I/BB menekankan kepada para peserta latihan agar meningkatkan keimanan dan ketaqwaan

andalas/Ist

MEMERIKSA PASUKAN- Danrindam I/BB Kolonel Inf Cahyo Suryo Putro S.Ip didampingi Danyonif 100/ Raider Letkol Inf Safta Feryansyah memeriksa pasukan pada upacara pembukaan latihan pratugas tahap II dan III operasi pengamanan perbatasan RI-Malaysia Satgas Yonif 100/Raider TA. 2013 di Lapangan Upacara Makoyonif 100/Raider , Namu sisra-sira Binjai Kamis (5/9). kepada Tuhan Yang Maha Esa, melaksanakan latihan pratugas dengan serius, semangat dan harus menjaga kinerja dengan perfeksionis dalam setiap kegiatan yang dilakukan. “Ikuti semua aturan dan petunjuk dari penyelanggara latihan sehingga tujuan dan sasaran latihan dapat tercapai sesuai yang diharapkan dan tugas diberikan harus berhasil dan latihan pratugas ini dapat mencapai sasaran, jaga soliditas TNI dimana bertugas, jaga faktor keamanan dalam latihan baik personil maupun ma-

teriel serta lingkungan tempat latihan,” ucapnya. Pangdam I/BB juga menekankan kepada penyelenggara latihan, agar mampu menumbuhkan semangat dan motivasi peserta latihan sehingga pelaksanaan latihan pratugas dapat terlaksana dengan serius dan benar. Acara pembukaan latihan pratugas Satgas Yonif 100/Raider dihadiri para Staf Ahli Pangdam I/BB, Asrendam I/ BB, Para Asisten Kasdam I/BB dan Para Kabalakdam I/BB.(REL)

Jalan Jamin Ginting Tiap Sore Macet Dari nomor : +6282364724xxx Pak DISHUB dan pak POLISI jangan jaga lampu merah aja, itu Jalan Jamin Ginting dari pajak USU sampai Sumber kalau sore tiap hari macet.Tolong dijaga pak.

Air Tergenang KarenaTembok Akbit Dari nomor : +6281396799xxx Yth PltWali Kota Medan,kami warga Jln Pintu Air VI Pasar 8 Kel Kuala Bekala Kec Medan Johor Sangat resah dan menderita akibat pembangunan tembok Akbit Mitra Husada yang mengakibatkan genangan Air. Akibatnya, air sumur kami tdk dapat dipergunakan dan anak-anak gatal2, hal tersebut udah kami laporkan Kepling dan Lurah namu tidak ada tanggapan. Kemungkinan Kepling dan Lurah udah disogok pihak Akbit. Tolong kami masyarakat kecil yang tak berdaya ini diperhatikan Pak Wali.

Dana BOS SDN di Jln Danau Singkarak Ludes Dari nomor : +6281286420xxx Baru terima Rp14 juta oleh Plh Kepsek berinisial Is, dan Kepsek yg baru pak Sinaga bingung karena buku anak2

tdk ada sama sekali. Kasihan orangtua dan kepling yang tidak peduli supaya murid beli buku dll, jadi tolong dicari ditindak tegas. Jaya selalu Pemko dimana uang Bos yg baru diambil akhir Medan. Agustus 2013.

Tertibkan Lampu di Jalan Pedagang dan Setia Luhur Tak Betor di Platina berfungsi Dari nomor : +6285206826xxx Kpd Yth Kepling Platina dan Bpk Lurah Titi Papan.. Tolong tertibkan pedagang dan betor yg mangkal dan berjualan di Simpang Platina Titi Papan karena selalu buat macet dan sering menjadi tindak kriminalitas. Trimakasi

Dari nomor : +628126409xxx Selamat malam. Saya mau melaporkan bahwa penerangan lampu jalan di Jalan Setia Luhur diantara Gang Musholla dan Gang Mandiri tidak berfungsi. Harap diperbaiki. Terima kasih.

Gaji di PT AEI di Gubsu Mendadak Bawah UMK Pantau Apel Pagi Dari nomor : +6285761387xxx Bapak Plt Walikota Medan, tolong dipantau PT AGRO ENERGI INDONESIA (AEI), yg beralamat Jln Nusa Barung No 2 KIM I, gaji di bawah standar atau UKM Medan, jamsostek tdk diberikan. Seharusnya semua itu diberikan karena kami sudah cukup lama bekerja di perusahaan itu.

Dari nomor : +6285261027xxx Gubsu mendadak pantau apel pagi, tapi Gubsu hanya mendapatkan seorang staf dan seorang petugas tenaga harian lepas. Menurut hemat kami Gubsu perlu memberi aplus/hadiah kepada 2 orang tersebut sebagai cambuk kepada PNS lainnya (berita harian Andalas Selasa 10 Sept 2013).

Korek Parit di KNIA Sebaiknya Jadi KUNIA Jalan GB Yosua Dari nomor : +628126492xxx Dari nomor : +628566094xxx Pak Plt Wali Kota Medan, pak saya mintak tolong, paret di depan rumah saya di Jln GB Yosua supaya dikorek. Saya sudak beritahu ke Kepling dan pemerintah setempat, tapi tidak ada tanggapan.Tolong ya pak ditindak lanjuti

Kami ingin memberi saran/masukan pada Bpk Gubsu, alangkah baiknya singkatan nama KNIA agar dapat ditambah satu huruf lagi yaitu huruf U, sehingga enak menyebutnya menjadi KUNIA (Kualanamu International Airport). Terima kasih


SUMATERA UTARA

Jumat 13 September 2013

Pemkab Simalungun Gelar Lomba B2SA Simalungun-andalas Pemkab Simalungun melalui Badan Pelaksana Penyuluh Pertanian, Perikanan dan Kehutanan (BP4K dan KP) menggelar lomba cipta menu beragam, bergizi, seimbang dan aman (B2SA) berbasis makanan khas daerah diikuti 31 kecamatan di Lapangan Tiga Raja Kecamatan Pamatang Silimahuta, kemarin. Menurut Kepala BP4K dan KP, Ir Debora DPI Hutasoit MSi, lomba bertujuan meningkatkan pemahaman masyarakat tentang pentingnya konsumsi pangan B2SA dalam meningkatkan kualitas hidupnya. Di samping itu, juga untuk mendorong dan meningkatkan kreativitas masyarakat pada umumnya dan ibu rumah tangga khususnya dalam memilih, menentukan, menyusun dan menciptakan menu B2SA berbasis sumber daya lokal. Bupati Simalungun Dr JR Saragih SH MM mengatakan, lomba B2SA merupakan upaya pemerintah untuk mendorong ibu rumah tangga maupun masyarakat agar kreatif serta mampu meningkatkan pengetahuan dan keterampilan. "Dengan demikian sasaran program peningkatan ketahanan pangan melalui penganekaragaman konsumsi pangan dapat tercipta di lingkungan keluarga maupun,� katanya. Bupati juga memberikan bantuan dana hibah kepada pengurus STM sebesar Rp 100 juta. Bantuan yang disampaikan itu mendapat sambutan ceria dari masyarakat dan para pengurus STM Pamatang Silimahuta. Dari penilaian tim juri, keluar sebagai Juara I Kecamatan Purba, Juara II Kecamatan Tapian Dolok, Juara III Kecamatan Bandar. Juara harapan I Kecamatan Panombeian Pane, juara harapan II Kecamatan Raya dan Harapan III kecamatan Pamatang Silimahuta. Selanjutnya Ketua TP PKK didampingi bupati Simalungun menyerahkan tropi dan bingkisan kepada pemenang. (LN)

Menjanjikan, Tanam Enau di Pakpak Bharat Pakpak Bharat-andalas Menanam pohon enau (nira) di Kabupaten Pakpak Bharat, sangat menjanjikan keuntungan. Demikian diungkapkan Robet Sihite, seorang pengepul buah enau di Kabupaten Pakpak Bharat, kepada andalas, Kamis (12/9) di Salak. Dia menyebutkan, bila menanam pohon enau dengan ukuran empat meter x lima meter, setiap batangnya dengan luas area 1 hektar bisa ditanami 500 batang. Dan, pada sembilan tahun mendatang akan menghasilkan keuntungan sekitar Rp 500 juta. Untuk itu, dia berharap agar masyarakat Pakpak Bharat yang memiliki lahan kosong, sejak saat ini sudah bisa berpikir dan mengikuti jejaknya menanam pohon aren. Robet Sihite mengaku, sudah melakoni sebagai agen buah aren selama delapan tahun. Demi melancarkan usahanya, dia hanya mampu mengeluarkan hasil satu colt disel setiap minggu dan dijual ke Kota Medan. Setiap bulan Ramadhan tiba, bisa menjual tiga colt diesel setiap minggu dan pada saat tersebut harga buah aren juga lebih mahal. Harga buah aren dibeli dari pemilik per tandan Rp 50 ribu, dengan perkiraan berat pertandan berkisar 300 kg. "Keuntungan yang saya dapatkan dari menjual buah aren untuk satu colt diesel bisa mencapai Rp 1 juta," katanya. (WES)

12

Dibangun, Pusat Perdagangan 'Deli Old Town' Berbiaya Rp 30 M Deli Tua-andalas Pusat perdagangan berupa pasar dan terminal yang disebut Deli Old Town bernilai Rp 30 M lebih, dibangun di Deli Tua di atas areal 6.264 M2. Pemancangan tiang fondasi bangunan pasar modern dan terminal angkot di Jalan Pamah Deli Tua dibangun PT Deli Serdang Estate dilakukan Bupati Drs H Amri Tambunan, ditandai penekanan sirene dan pemancangan tiang menggunakan alat berat. Bupati Amri Tambunan menyatakan pembangunan pusat perdagangan dan transportasi di Deli Tua merupakan salah satu upaya pemerintah untuk menata Deli Tua sekaligus meningkatkan pelayanan kepada masyarakat melalui sektor ekonomi dan transportasi."Deli Serdang dan masyarakatnya tidak boleh berdiam diri, kita harus terus membangun mengikuti perkembangan zaman," katanya. Menurutnya, sinergi pemerintah, masyarakat dan sektor swasta yang sejak awal telah terbangun dengan baik melalui tiga pilar pembangunan (kemampuan pemerintah terbatas, didukung partisipasi masyarakat dan peran sektor swasta)

SIRENE - Bupati Amri Tambunan didampingi Direktur PT Deli Serdang Estate Drs Zulkarnaen Nasution, Ali Jhonson SH, menekan tombol sirene pemancangan tiang fondasi pembangunan Pasar dan Terminal Deli Tua. saat ini juga terlihat dalam pembangunan Deli Old Town. Terbukti PT Deli Serdang Estate ikut berperan menanamkan investasinya membangun Pasar dan terminal Deli Tua.

Sebelumnya, Direktur PT Deli Serdang Estate Drs Zulkarnaen Nasution menyebutkan, Pasar Modern Deli Tua akan dibangun berlantai dua dan di lantai I dapat menampung 693 pedagang. Se-

dangkan, di lantai dua dengan luas bangunan 4.578 M2 akan menampung 394 pedagang. Selain itu, pembangunan pasar harian untuk lapak dan loods ukuran 1,2 x 2 M sebanyak 146

unit sedangkan ukuran 2 x 2 M, 305 unit ditambah dengan kios 234 unit sehingga keseluruhannya berjumlah 693 unit. Di lantai II Pasar Pekan Kemis terdiri dari lapak, loods dan meja lipat jumlahnya sebanyak 394 yang dapat menampung 1.087 pedagang. Terminal Angkot yang dibangun di atas lahan 1.120 M2, nantinya akan memiliki 5 jalur melayani trayek Deli Tua, Patumbak, Namorambe, SibiruBiru, STM Hilir dan STM Hulu. Untuk terminal becak pihak pengembang akan membangun di kawasan Pusat Perdagangan Deli Old Town, kata Zulkarnen, mempekerjakan 600 orang, keseluruhannya warga sekitar. Pemancangan tiang pundasi pembangunan Pasar dan Terminal Deli Tua juga dihadiri Ketua TP-PKK Deli Serdang Ir Hj Anita Amri, keluarga besar mantan Wabup DS Alm Drs Yusuf Sembiring, Ali Jhonson SH, H Sabar Ginting, Sekdakab Drs H Asrin Naim, Kadis Pasar Ir Donald Tobing, Kepala Bapedalda Ir Artini Marpaung, dan Kadis Koperasi Ir Syarifah Awaliyah. (TH)

Timsel KPU Karo Dituding Tak Profesional Kabanjahe-andalas Hasil seleksi calon anggota KPU Kabupaten Karo yang sudah menjaring 20 besar menuai tudingan miring dari berbagai elemen masyarakat dan dianggap tidak profesional. Kinerja Timsel KPU Kabupaten Karo dinilai buruk dan tidak memihak kepentingan publik. Salah seorang warga masyarakat Kabanjahe, Dasar Ginting (45) kepada wartawan, Kamis (12/ 9) minta Timsel segera dibubarkan atau diberhentikan karena menimbulkan efek domino fatal bagi agenda Pemilu ke depan. Dia menyesalkan pihak-pihak terkait yang memberi reko-

Hj Nuraida Ngogesa Sitepu Berterima Kasih pada Kaum Ibu

SAMBUT AN - Ketua TP-PKK Langkat Hj Nuraida Ngogesa saat memberikan sambutan pada pengajian dan SAMBUTAN tahlilan akbar Al-Baraqah di Desa Sumber Jaya Kecamatan Sirapit. Langkat-andalas Pemahaman dan pengetahuan agama memiliki arti penting dalam membimbing perjalanan hidup dari waktu ke waktu, sehingga akan lahir jiwa dan hati bersih untuk senantiasa menampilkan akhlak dan perilaku terpuji dalam menjalani kehidupan. Demikian dikemukakan Ketua TPPKK Kabupaten Langkat Hj Nuraida Ngogesa, saat menghadiri pengajian dan tahlilan akbar Al-Baraqah kaum ibu di Desa Sumber Jaya Kecamatan Serapit, kemarin. Hj Nuraida atas nama PKK menyampaikan terima kasih terhadap kepedulian kaum ibu di daerah itu, sehingga terbentuk kelompok pengajian yang sejalan dengan visi masyarakat religius Pemerintah Kabupaten Langkat. Mengutip pesan bupati, Ketua Wanita Pujakesuma Sumut ini minta agar kaum ibu senantiasa menjaga nilai-nilai keber-

harian andalas | Hal.

samaan dan kesantunan dalam hidup, bergaul, bersosialisasi dan bermasyarakat."Dengan bersama dan bersatu, semoga nikmat Allah akan turunkan kepada kita semua� katanya. Diingatkannya untuk perbanyak bersyukur terhadap nikmat telah didapat dan jangan mengukur diri dengan orang lain."Yakinlah, Allah terkadang tidak memberi apa yang kita minta, tapi akan diberikan apa yang kita butuhkan,� tuntas Nuraida. Sementara, Kepala Desa Sumber Jaya Khazali, mewakili masyarakat menyampaikan terima kasih dan gembira khususnya kaum ibu tergabung dalam pengajian atas kehadiran Ketua TP PKK. "Kehadiran ibu dan rombongan memberi motivasi kepada kami, khususnya kaum ibu untuk terus memahami dan memelihara nilai-nilai keagamaan sebagai pedoman dalam menjalankan kehidupan seharihari," katanya. (DN)

mendasi dan mengangkat Timsel KPU Kabupaten Karo. Padahal masih banyak lebih berkompeten. "Saya mendapat informasi kalau salah seorang Timsel tidak memenuhi persyaratan. Berkasnya sama sekali tidak ada di KPU Sumut. Itu (kelengkapan berkasnya) perlu diinvestigasi ke sana," katanya. Dia mempertanyakan proses pengangkatan kelima Timsel itu, apakah sesuai peraturan perundang-undangan atau tidak. "Jadi sebelum terpilih lima orang ada baiknya semua elemen masyarakat Karo pro aktif, ula pagi nce dung e ka mandangi (jangan nanti setelah terpilih lima orang baru ribut lagi)," lontarnya. Sementara, salah seorang peserta seleksi calon anggota KPU Kabupaten Karo Ng Sembiring tak menampik kalau Timsel tidak bekerja profesional. Lihatlah sewaktu ujian psi-

kotes di hotel Horison Berastagi, seharusnya berlangsung tiga hari, namun dilaksanakan selama sehari penuh sampai pukul 22.00 WIB. Coba bayangkan 43 peserta ujian psikotes dilaksanakan selama satu hari sampai tengah malam. Padahal jauh-jauh hari timsel telah mengeluarkan jadwal ujian psikotes berlangsung selama tiga hari."Dari situ saya mulai curiga, berbagai tahapan dilaksanakan hanya untuk memenuhi ketentuan UU No 15 Tahun 2011,"bebernya. Dia menduga ujian dilaksanakan sekadar formalitas. Lima orang sudah disetting dari awal. Mulai dari tes kesehatan di RSU Kabanjahe, dan psikotes di Berastagi. "Yang paling dominan di situ terlihat bukan Timsel tapi Sekretariat KPU Kabupaten Karo yang melekat dengan Sekretariat Timsel, ini kan patut

diduga tidak fair,"ujarnya. Hal senada dikatakan praktisi pembangunan dan demokrasi, Cuaca Bangun SE Ak SH MSi. Setelah melihat track record Timsel, dia mulai pesimis timsel bisa menjaring calon berintegritas. "Faktanya, ada Timsel anaknya calon DPRD Karo. Ada yang turangnya (saudarinya-red) calon DPRD Sumut. Bahkan dari lima orang Timsel, tiga bukan ber-KTP Kabupaten Karo, tapi tinggal dan berdomisili di Medan," ungkapnya. Jangan heran bila nama-nama yang lolos 20 besar patut dipertanyakan kemurnian kelulusannya. Ada yang anaknya calon DPRD Karo, ada istrinya calon DPRD Sumut. Undang-undang mengatakan tidak boleh, tapi lolos juga. Yang paling lucu, pensiunan PNS pun lolos semua, demikian juga PNS yang masih aktif. Apa-

Wali Kota Siantar Tepungtawari 123 Jemaah Calon Haji Pematang Siantar-andalas Wali Kota Pematang Siantar Hulman Sitorus SE didampingi Wakil Drs Koni Ismail Siregar dan unsur pimpinan daerah, kemarin, menepungtawari 123 jemaah calon haji Kota Pematang Siantar yang akan berangkat ke tanah suci Mekah, untuk menunaikan Rukun Islam kelima. Acara ditandai dengan penyerahan bale dan pemakaian seragam dan penyematan kacu sebagai tanda peserta jemaah calon haji dari Kota Pematang Siantar. Penyerahan dilakukan langsung Wali Kota Sitorus beserta istri Rusmiati Hulman, didampingi Wakil Koni Ismail Siregar dan istri Rini Anisah Koni Ismail. Penepungtawaran juga dilakukan Danrem 022/ PT diwakili Mayor Suprayitno, Danrindam I/BB Kolonel Inf Cahyo Suryo Putro, Dandim 0207 Simalungun Letkol Inf Martin SM Turnip, Ketua DPRD Marulitua Hutapea SE, Ketua PN Pematang Siantar Abner Situmorang SH MH, Kajari Rudi Haryanto Pamenan SH, Danyon 122/ TS diwakili Kapten H

Herman, Danki Brimob diwakili Iptu Agus Winarto SH, Kepala Kemenag Drs H Abdul Rahman Harahap MA, Ketua MUI Drs HM Ali Lubis, dan Wakil Ketua DPRD Zainal Purba. Wali kota minta jemaah calon haji agar menyiapkan mental dan fisik, sebelum berangkat menunaikan rukun Islam kelima. "Jemaah calon haji juga harus meluruskan niat serta meningkatkan ketakwaan dan kesabaran serta harus menjaga kesehatan," harapnya. Hulman mengatakan, mendengar dari orang bahwa ibadah haji merupakan rukun Islam kelima setelah Syahadat, Shalat, Zakat, Puasa dan Haji yang diartikan mengunjungi Baitullah untuk menjalankan ibadah pada waktu sudah ditentukan. Kakan Kemenag Abdul Rahman Harahap melaporkan, tahun 2013 jumlah calhaj yang akan berangkat 123 orang, terdiri dari wanita 77, pria 46. Calhaj tertua usia 76 atas nama Nurdin, dan Samijah (73), serta jemaah termuda Wahyu Ramadhan (25) dan Norma Tiah Lubis (34). (LN)

SEL AMA SELAMA AMATT - Wali Kota Siantar Hulman Sitorus menyapa dan menyampaikan selamat kepada para jemaah calon haji.

kah mereka sudah paham soal kepemiluan? Pertanyaan lain yang patut dilontarkan, apakah tidak ada lagi calon-calon masih muda namun mau memperbaiki kualitas kepemiluan di daerah ini. "Kalau yang lulus orang-orang itu-itu juga nanti, buat apa Timsel dan untuk apa seleksi ini diadakan dengan biaya tidak sedikit," kecaam Bangun. Calon incumbent yang juga lolos semua menguatkan bukti kalau tahapan yang dilaksanakan hanya sekedar memenuhi amanah peraturan perundangundangan. Padahal siapapun tahu bagaimana buruknya pelaksanaan Pemilu di daerah ini, mulai dari DPT yang kacau, jumlah pemilih jauh menurun, sosialisasi pendidikan politik yang minim dilakukan."Belum lagi produk pemimpin dihasilkan mereka sarat dugaan keaslian SKPI," katanya. (RTA)

Narkoba Musuh Terbesar Bangsa

SAP SAPAA - Wabup Deli Serdang H Zainuddin Mars, menyapa peserta sosialisasi tentang bahaya penyalahgunaan narkoba. Lubuk Pakam-andalas Jadikan masalah narkoba sebagai masalah besar yang harus diberantas secara bersama, karena narkoba musuh terbesar dihadapi bangsa saat ini. Karenanya dengan bersama sama kita harus begerak untuk terpanggil memerangi narkoba. Hal itu dikemukakan Wakil Bupati Deli Serdang H Zainuddin Mars, pada pembukaan forum tatap muka sosialisasi instruksi Bupati Deli Serdang No 1029 Tahun 2011, tentang perencanaan dan pemberantasan penyalagunaan dan peredaran gelap narkoba, diselenggarakan Dinas Infokom bekerjasama dengan BNN di Gedung Balairung Lubuk Pakam, kemarin. Penggunaan dan peredaran narkoba secara ilegal telah menggunakan modus yang semakin tinggi dan rapi dan di era globalisasi saat ini, peredaran dan penyalahgunaan narkoba telah menunjukkan trend yang semakin tinggi dan canggih, sehingga tidak ada satupun bangsa di dunia yang warganya bebas dari perilaku penyalahgunaan narkoba. Hal ini menjadi ancaman serius terhadap berbagai sendi kehidupan berbagsa dan bernegara, yang telah ditujukan dengan adanya peningkatan tajam jumlah kasus, jumlah tersangka dan jumlah barang bukti tindak kejahatan narkoba ini. "Keadaan ini sangat memperihatinkan kita, karena dampak negatif yang paling kita hindari dari kondisi ini tentunya adalah ancaman hilangnya generasi penerus bangsa (lost generation)," kata Zainuddin. (TH)

WARTAWAN DAERAH KA BIRO BINJAI-LANGKAT: Sukiwi Tjong LANGKAT: Budi Zulkifli, Dony Syahputra, Badruddin, H Said Effendy BINJAI: Sri Masana SSos, M Syafi'I TANAH KARO: Robert Tarigan SH, Lamhot Situmorang, Natanael Tarigan PAKPAK BHARAT: Wesrion Tumangger DELISERDANG: Firdaus Tanjung, TH Sihombing, Bobby Lusaka Purba, Jasa Lubis SERGAI: Supriyadi TEBINGTINGGI: Riady Kasidi SIMALUNGUN: Larham Simare-mare SIANTAR: Lintong Saragih PERDAGANGAN: Zoel Sinaga, P.Pangaribuan SAMOSIR: Fransiskus Sitanggang TOBASA: Rixson H. Tanjung, Marganti Sigalingging HUMBANG HASUNDUTAN/D.SANGGUL: Marganda Lumbangaol, Andi Siregar SIBOLGA/TAPTENG: Haposan Simbolon, Anggiat P Tambunan PALAS: M Effendi Pohan NIAS SELATAN: Edy Gunawan Zebua BATUBARA: Zulkifli Nasution, H Sutan Sitompul KISARAN: Hamdan Rangkuti TANJUNG BALAI: Faisal M Yunus Nst (Koord.Liputan), Adi Sastra AEK KANOPAN: M Ilyas Munthe LABUHAN BATU: Iwan Kesuma LABUHAN BATU SELATAN: Jhon Wesly Sitorus LANGSA: Ruslan ACEH TIMUR: M Ali ACEH UTARA: Effendi Nurdin, Usman Cut Raja LHOKSEUMAWE: Bukhari Tolus BIEREUN: H Suherman Amin, Iskandar, Abdullah BLANGPIDIE: Adi Sadana KOTA CANE: Agus Munthe GAYO LUES: Anuar Syahadat


SUMATERA UTARA

Jumat 13 September 2013

Dikecam, Korpri Tanjung Balai Kutip Sumbangan Dana ke PNS Tanjung Balai-andalas Elemen masyarakat yang tergabung dalam LSM Transparansi Kota Tanjung Balai, mendesak DPRD segera memanggil Ketua Korpri Tanjung Balai Ir Erwin S Pane, terkait adanya surat imbauan DPK Korpri Tanjung Balai No 078/ SU/TB/XXI/2013 untuk melakukan pengumpulan dana melalui infaq/ sumbangan. "Tentang pengumpulan dana infaq/ sumbangan dalam rangka percepatan rehabilitasi rumah tidak layak huni diduga penuh dengan tekanan dari pejabat," ungkap Ketua LSM itu, Fadil Muhammad kepada wartawan, di Sekretariatnya, kemarin. Anehnya, pengumpulan infaq/sumbangan ditentukan tarifnya sesuai dengan kedudukan dan jabatannya dalam keanggotaan Korpri. Hal ini menjadi catatan merah bagi Pemko Tanjung Balai. Dia mempertanyakan, sudah separah itukah jajaran Pemko dalam melakukan program kerja, sehingga masih merasa perlu meminta sumbangan dari PNS. "Lalu, ke mana saja dana yang tiap tahun sudah dianggarkan dalam APBD," tanya Fadil geram. Untuk itu, sebagai warga Kota Tanjung Balai, dia meminta DPRD agar secepatnya menindaklanjuti permasalahan ini secara transparan, kendati dia merasa pesimis, karena DPRD selama ini kurang berperan aktif menyikapi

persoalan yang berkembang di tengah masyarakat Kota Tanjung Balai. LSM Transparansi sebagai lembaga sosial kontrol telah melayangkan surat pelaporan dengan Nomor 016-A/ LSMTRANS/TB/IX/2013 dengan tembusan kepada Kementerian Dalam Negeri RI, Kementerian Pemberdayaan Aparatur Negara RI, Gubernur Sumatera Utara, Wali Kota Tanjung Balai, Kejari, Kapolres Tanjung Balai, Fraksi-fraksi DPRD, Kepala Dinas Pendidikan dan Kadis PPKA Kota Tanjung Balai. Terpisah, beberapa di antara 107 guru-guru pendidikan dasar Kota Tanjung Balai, telah menandatangani surat pernyataan sikap dan menyampaikan sikap keberatan kepada wadah Persatuan Guru Republik Indonesia (PGRI). "Kami merasa keberatan terhadap kebijakan pemotongan terhadap gaji bagi seluruh PNS tersebut," tegas mereka. Mereka mengakui, memang benar ada surat imbauan berinfaq/menyumbang bagi anggota Korpri yang ditujukan kepada Kadis Pendidikan selaku Ketua Unit Korpri Kota Tanjung Balai, dengan jenis sumbangan dengan ketentuan bervariasi, sambil memperlihatkan copy-nya kepada wartawan."Dana yang terkumpul akan disetorkan ke Dinas PPKA Kota Tanjung Balai," bebernya. (AS)

KPU Batu Bara Sosialisasi Pemilukada 2013 Batu Bara-andalas Ketua KPUD Batu Bara Khairil Anwar SH MSi, mengajak seluruh masyarakat untuk menggunakan hak pilih dalam Pemilihan Umum Bupati dan Wakil Bupati Kabupaten Batu Bara, yang akan dilaksanakan, Kamis 19 November 2013 mendatang. Khairil menyampaikan hal itu di hadapan para ulama, cerdik pandai, pengurus MUI Kabupaten dan Kecamatan seKabupaten Batu Bara, pada sosialisasi/tatap muka di Aula MTsN Limapuluh, Kamis (12/ 9) sore. Dia juga minta MUI Batu Bara agar dapat menyejukkan hati umat, agar pelaksanaan Pemilukada berjalan lancar aman dan tertib. Ketua MUI Batu Bara mengatakan, Majelis Ulama Indonesia memiliki misi amar makruf nahi munkar."Kita berharap tidak terjadi kemungkaran. Informasi yang berkembang di tengah masyarakat akan terjadi serangan fajar, politik uang oleh calon bupati tertentu," ujarnya. Barang siapa calon yang ketahuan melaksanakan politik uang, kalaupun menang akan dianulir. "Untuk itu kita mengajak masyarakat untuk menghindarkan politik uang (money politics). Mari meraih kemenangan dengan cara yang halal," katanya.

Fungsi sebagai alim ulama menyejukkan hati masyarakat. Dan melakukan antipasi terjadinya ekses-ekse dan dianjurkan kepada masyarakat jangan golput. "Kalau golput, berarti kalah sebelum berjuang," tegasnya. Komisioner KPU Batu Bara Doni Husein Harahap SE menjelaskan hasil Pemilu simpulnya adalah di tempat pemilihan suara (TPS). "Jika saksi di TPS melihat adanya kesalahan langsung ditegur agar dapat diperbaiki," imbaunya. Ditambahkan, kerta suara yang sah dan tidak sah setelah dilakukan pencoblosan. Mengenai sisa kertas suara yang tidak digunakan harus dicoret silang, agar tidak sampai digunakan untuk melakukan kecurangan. (SUSI)

menerima atau membaca balasan surat dari kementerian, terkait berapa jumlah diterima. "Mungkin minggu depan baru tahu berapa diterima, dan akan dilakukan pembukaan serentak se-Indonesia untuk penerimaan," katanya. Disebutkan, untuk kategori I ada 79 CPNS yang sudah menerima SK, pada Juli 2013 dan dua di antaranya tenaga teknis bekerja di kantor camat dan KUPT Kota Pinang. Sedangkan kategori II 337 peserta, diambil 10 persen dari jumlah tersebut dengan proses mengikuti ujian kembali. "Perekrutan CPNS 2013 melalui jalur umum dilaksanakan secara manual seperti tahun-tahun sebelumnya. Karena, Pemkab Labusel belum mampu menyediakan anggaran untuk sistem Computer Assited Test (CAT)," katanya. (JW)

13

Hj Marliah Soekirman Resmikan Balai Seni Budaya Datuk Pengembara Pantai Cermin-andalas Diiringi atraksi barongsai, prosesi gunting pita menandai telah diresmikannya pemakaian Balai Seni Budaya Datuk Pengembara yang berada di dalam komplek rumah (makam-red) Datuk Pengembara, Desa Kota Pari, Kecamatan Pantai Cermin, Kabupaten Serdang Bedagai, Kamis (12/9) sekitar pukul 15.00 WIB, berlangsung meriah. Pita digunting Ketua TP PKK Sergai Hj Marliah Soekirman mewakili Bupati Sergai didampingi Sekdakab Sergai Drs H Haris Fadillah MSI, Ketua DPW Sergai Hj Imas Fadillah, Kabag Humas Dra Indah Dwi Kumala dan disaksikan Tjiam Cun alias Iswanto Browo yang dipercaya merawat makam Datuk Pengembara serta ratusan warga. Di peresmian Balai (Gedung-red) Seni Budaya Datuk Pengembara bersamaan dengan HUT ke-7 Datuk Pengembara itu, Tjiam Cun alias Iswanto Browo menyampaikan terima kasih kepada Pemkab Sergai yang telah mendukung pagelaran pesta rakyat dan peresmian pemakaian gedung tersebut. “Berkat adanya kerjasama pemerintah dan masyarakat Kabupaten Sergai, maka pagelaran seni dan budaya terlaksana serta pembangunan Balai Seni Budaya Datuk Pengembara terlaksana. Balai yang dibangun dalam 10 hari ini, sebagai tempat untuk menggali dan membangkitkan seni dan budaya, sekaligus memajukan wawasan,� ujar

RESMIKAN - Ketua TP PKK Sergai Hj Marliah Soekirman didampingi Sekdakab Drs H Haris Fadillah MSI, Ketua DPW Sergai Hj Imas Fadillah, dan Tjiam Cun alias Iswanto Browo menggunting pita tanda peresmian pemakaian Balai Seni Budaya Datuk Pengembara. Iswanto. Bupati Sergai Ir H Soekirman melalui Sekdakab Drs Haris Fadillah MSi menjelaskan, Pemerintah Kabupaten Serdang Bedagai c/q Dinas Pariwisata, Kebudayaan, Pemuda dan Olahraga (Disparbupora) akan berperan aktif untuk mengemas

pagelaran-pagelaran ditampilkan dalam perayaan HUT Datuk Pengembara tersebut. Seni dan budaya warisan leluhur yang digelar dalam rangkain HUT Datuk Pengembara setiap tahunnya oleh Iswanto Browo atau yayasan Datuk Pengembara diagendakan

masuk dalam APBD 2014. Selanjutnya, sesuai dengan visi dan misi Kabupaten Sergai. Salah satunya menjadi kabupaten terbaik di Indonesia, maka Balai Seni Budaya Datuk Pengembara dapat dijadikan tempat tujuan wisata dikemas dalam 'Visit Serdang Bedagai'. (RYAD)

Coretan Berlogo Komunis Hebohkan Tebing Tinggi Tebing Tinggi-andalas Warga Kota Tebing Tinggi dihebohkan coretan dinding berbau provokasi dan kalimat bertuliskan nada kecaman di sejumlah tempat umum dan di lembaga pendidikan, Kamis (12/9).

Pendaftaran CPNS Labusel Dibuka 20 September Kota Pinang-andalas Pemkab Labuhan Satu Selatan (Labusel), hingga saat ini belum mengumumkan formasi penerimaan Calon Pegawai Negeri Sipil (CPNS) tahun 2013 untuk jalur umum. Pendaftaran seleksi penerimaan CPNS melalui jalur umum akan dibuka 20 September 2013. Sementara itu, untuk kategori II sebanyak 337 peserta sesuai usulan yang diterima MenpanRB. Kepala BKD Labusel Zainuddin Harahap melalui Kabid Mutasi Kepegawaian Hamka, kepada andalas, Kamis (12/9) mengatakan, Pemkab akan membuka pendaftaran seleksi penerimaan CPNS melalui jalur umum. Pembukaan pendaftaran rekrutmen CPNS tahun 2013 telah dijadwalkan 20 September 2013 mendatang di Kabupaten Labusel. Dijelaskan, rincian formasi penerimaan CPNS 2013 disesuaikan dengan kebutuhan produktif di Labusel. Karena itu, penentuan rincian ini berdasarkan usulan dari pemerintah kabupaten Labusel melalui BKD dan yang menetapkan adalah pusat berdasarkan usulan Pemkab. Sampai saat ini BKD belum

harian andalas | Hal.

Belum diketahui pasti apa motif pelaku menuliskan kalimat bernada kecaman itu, pasalnya saat ini aparat keamanan mengaku masih mengusutnya. Pantauan andalas, kalimat yang ditulis menggunakan cat semprot berwarna hitam itu berbunyi, "Komunis Harga Mati, Bangun dan Melawan !!! Hidup Rakyat. Kita sudah ditindas, kita harus melawan. Revolusi harga mati, kami akan terus melawan, 'Komunisme". Tulisan bernada ancaman dan kecaman ini ditemukan di berbagai tempat. Di antaranya di dinding samping kanan SMPN 1 Jalan DI Panjaitan, tepatnya di seberang kiri jalan rumah dinas wali kota. Kemudian di dinding tembok eks kantor BDN Jalan Perintis Kemerdekaan, di dinding sekolah Yayasan Budi Dharma, Jalan Veteran dan dinding rumah warga di simpang Jalan Kartini. Paling menghebohkan lagi, di

samping kanan dan kiri tulisan setiap tulisan atau coretan dinding itu terdapat gambar menyerupai gambar palu dan arit, seolah-olah melambangkan sebuah organisasi terlarang (komunis) yang pernah berjaya di Orde Lama. Saat ditanya, sejumlah warga di sana mengaku tak tahu menahu kapan pelaku menuliskannya. Tadi malam sekitar pukul 01.00 WIB, warga melihat dua orang anak muda berboncengan naik sepeda motor berhenti

di Jalan DI Panjaitan. Tapi warga tak begitu memperhatikan, soalnya lampu penerangan jalan tenbgah padam. Sementara, Danramil 13 Kota Tebing Tinggi, Kapten Inf Budiono mengatakan, pihaknya sedang melakukan koordinasi dengan aparat kepolisian untuk melidik siapa dan apa motif pelaku sekaligus akan mengusut dalang di balik aksi coretan bernada kecaman itu. "Masalah ini sudah sampai di

tingkat pimpinan dan sedang kami akan lidik bersama aparat kepolisian.Kami mengimbau masyarakat untuk tidak terpancing dengan tulisan itu," kata Budiono. Terpisah, anggota DPRD Ir Pahala sitorus SH MM menanggapi aksi corat-coret OTK ini mengatakan, ada dua hal perlu diwaspadai kemungkinan masih adanya bibit-bibit komunis yang selama ini bergerak di bawah tanah. Selain itu, tulisan komunis harga mati ini juga hanya menunjukkan kekecewaan masyarakat terhadap kondisi negara. "Tulisan ini tidak boleh dianggap remeh dan harus disikapi serius," katanya. Dikatakannya, pihak intelijen baik kepolisian, militer dan intelijen daerah harus bekerjasama melakukan penyelidikan dan penyidikan, sehingga kemungkinan perkembangan virus komunis dapat diantisipasi. "Namun, jika tulisan hanya sebagai bentuk kekecewaan masyarakat, harus dijadikan momentum introspeksi pemerintahan,"ujarnya. Terpisah, Kapolres Tebing Tinggi AKBP H Enggar Pareanom SIK melalui Kasat Intelkam, AKP Heri Syahputra mengaku pihaknya masih mengumpulkan dokumentasi terkait tulisan-tulisan tersebut."Kita masih kumpulkan dokumentasi, anggotapun masih menyisir lapangan untuk melacak apakah ada tulisan serupa di tempat lain," katanya. (MET)

Relawan Haji Ngogesa Sitepu Bertekad Menang Satu Putaran Gebang-andalas Tim relawan pemenangan H Ngogesa Sitepu SH-Drs H Sulistianto MSi di Kecamatan Gebang bertekad memenangkan pasangan nomor urut 4 dalam satu putaran. Herman BOR didampingi Faisal Amir kepada andalas di kediamanya Desa Paluh Manis Kecamatan Gebang, Kamis (12/9) mengatakan, dirinya dari awal Pilkada 2008 lalu tetap berjuang dan simpati dengan sosok H Ngogesa Sitepu SH yang saat ini menjabat Bupati Langkat, dengan istilah : 'Sekali Ngogesa Selamanya Tetap Ngogesa'. Menurut Herman BOR, dia optimis sosok H Ngogesa Sitepu SH masih dicintai dan dipercaya sebahagian besar masyarakat Kabupaten Langkat, untuk melanjutkan kepemimpinan sebagai Bupati Langkat periode 2013-2018. "Pasalnya, selain pintar dan berwibawa, dia juga dikenal ramah dan sangat dermawan," bebernya. Dari mana lagi kita akan mendapatkan sosok pemimpin yang mau berkorban untuk pembangunan daerah menggunakan uang pribadi. "Hanya Ngogesa Sitepu lah

RELAWAN Herman BOR bersama Faisal Amir dengan latar belakang mobil tim relawan bergambar pasangan nomor 4. andalas/dony syahputra

orangnya," tegas Man BOR penuh semangat. Karenanya, dia berpesan kepada seluruh anggotanya agar terus berjuang dan melakukan sosialisasi door to door. Menjauhi fitnah dan menjaga agar Langkat tetap dalam keadaan kondusif menjelang Pilkada. "Jangan terpancing isu murahan

yang selalu ditebar orang-orang sirik dan dengki terhadap keberhasilan Ngogesa. Berjuanglah dengan ikhlas demi kemenangan H Ngogesa Sitepu SH, karena kemenangannya adalah kemenangan masyarakat Langkat juga," katanya. Sebagai bukti cinta dan simpatinya pada sosok H.Ngogesa Sitepu

SH, dia tanpa pamrih rela menyisihkan rezeki untuk menyewa Jeep Willis terbuka, yang dikhususkan untuk transportasi keliling dari dusun ke desa di seputaran wilayah Teluk Aru, untuk melakukan sosialisasi demi memenangkan pasangan nomor urut 4, H Ngogesa Sitepu SH-Drs H Sulistianto MSi. (DN)


ACEH MEMBANGUN

Jumat 13 September 2013

harian andalas | Hal.

14

Satpol PP Gayo Lues Belum Mampu Tertibkan Pengecer BBM Gayo Lues-andalas Meski ada larangan dalam peraturan bupati, namun Satuan Polisi Pamong Praja (Satpol PP) Kabupaten Gayo Lues belum mampu menertibkan para pengecer Bahan Bakar Minyak (BBM) ilegal di Kecamatan Blangkejeren, Blangpegayon, Dabun Gelang dan Kota Panjang. Dalam peraturan Bupati ditegaskan bahwa setiap orang yang mengecer BBM di wilayah empat kecamatan itu bisa dikurung selama enam bulan atau denda Rp 10 juta, tetapi sayangnya pihak Satpol PP tidak betindak tegas menjalankan Peraturan Bupati tersebut. Hal ini tentunya menjadi preseden buruk bagi Pemerintah Kabupaten Gayo. Sebab para agen BBM yang sudah dirazia sebelumnya kembali melaksanakan aktifitas menjual BBM eceran dengan harga yang tinggi. Kepala Satpol PP Kabupaten Gayo Lues Mohc Kasim yang dikonfirmasi kemarin mengatakan, pihaknya tetap menjalankan tugas agar Peraturan Bupati tersebut diindahkan oleh seluruh masyarakat Gayo Lues, tetapi karena kenakalan sebagian pihak, akhirnya sebagian oknum masih ada yang melanggar. "Tadipun anggota saya sudah kelilingkeliling melihat aktifitas para agen pengecer, tetapi kami seperti 'main kucingkucingan'. Saat kami datangi kiosnya ditutup, tetapi ketika sudah pulang mereka kembali membukanya sehingga kami sedikit kesulitan," jelas Kasim. Kasim mengakui, hampir seluruh agen pengecer BBM di Gayo Lues yang sudah dirazia sebelumnya kembali beroprasi dengan cara agak tertutup, seperti pengecer di depan SPBU Pengkala Blangkejeren, dan pengecer di depan SPBU Raklunung Blangkejeren. (NUAR)

Disperindagkop dan Satpol PP Tertibkan PKL Halimuddin : 2014 Pasar Kota Lhokseumawe Indah Lhokseumawe-Andalas Dinas Perindustrian, Perdagangan dan Koperasi (Perindagkop) Kota Lhokseumawe bersama Satuan Polisis Pamong Praja (Sat pol PP) menggusur sejumlah pedagang ikan di pajak Lama Pusong Kota Lhokseumawe. Penertiban itu dibantu juga oleh Satuan pemadam kebakaran yang bertujuan untuk membersihkan dari segala tumpukan sampah dan kotoran hasil jual beli di lokasi tersebut. Kadis Perindagkop Halimuddin, mengatakan pihaknya telah melakukan pendekatan komunikasi dan sosialisasi kepada pedagang dan aparat desa setempat agar dapat memindahkan lapak dagangannya ketempat yang telah disediakan di area dalam pasar pusong yang memang telah dibangun. "Segala fasilitas yang dibutuhkan sudah kita siapkan termasuk listrik untuk penerangan, penertiban dilakukan oleh Satpol PP dibantu oleh tim pemadam kebakaran bukan untuk mengusir pedagang karena mereka memang sudah tidak berjualan lagi dari semalam," ujarnya. Ia berharap pasca penertiban itu, para pedagang tidak lagi menggelar dagangan di atas badan jalan atau daerah yang terlarangan untuk berdagang. Hal itu menjaga ketertiban dan kenyamanan bagi pengunjung pasar. "Kalau semrawut kan yang rugi pedagang juga", imbuhnya. Pihaknya juga akan menertibkan pedagang di sepanjang loss yang tidak sesuai dengan aturan. "Kita sudah menyurati dan memberikan waktu sampai tanggal 20 September ini, meskipun nanti kita tertibkan tetap dalam koridor kemanusiaan dan pendekatan manusiawi. Doakan kami semoga tahun 2014 ini seluruh mewujudkan tata perdagangan yang bersih dan indah serta nyaman di kota lhokseumawe," harapnya. Berdasarkan pengamatan andalas pasca penggusuran yang dilakukan oleh Dinas Perindagkop dibantu Satpol PP serta tim pemadam kebakaran tidak ada perlawanan dari para pedagang, dan Suasana juga kondusif. (DM)

Inilah kondisi Jalan Desa Gampong Mesjit Kecamatan Nurusalam yang terhubung dengan Kecamatan Banda Alam, dan Darul Aman, Kamis (12/9).

Jalan Desa Gampong Mesjit Rusak Parah Nurussalam-andalas Jalan Desa Gampong Mesjit Kecamatan Nurusalam rusak parah sejauh 5 kilo meter. Padahal jalan tersebut menghubungkan antar Kecamatan yaitu dari Kecamatan Nurusalam dengan Kecamatan Banda Alam dan Kecamatan Darul Aman (Idi Cut). "Jalan yang terhubung daerah itu terlihat sangat memprihatinkan. Baik pada musim hujan maupun panas tetap mengalami kendala bagi pengguna jalan antar Kecamatan itu," jelas Saiful (29) warga setempat. Bila musim hujan tiba, sambung Saiful, masyarakat harus melintasi jalan berlumpur dan sebaliknya jika musim kemarau jalan dipenuhi debu yang bertaburan di sepanjang jalan itu. "Desa Gampong Meusjit ini juga daerah langganan banjir, sehingga masyarakat mengalami kesulitan dalam menghadapi akses perja-

lanan untuk berbelanja. Sangat sulit sekali dilintasi walau dengan berjalan kaki sampai pengguna kendaraan roda 2 dan 4, sehingga sering pengguna jalan terjebak dalam lumpur yang dalam," ungkap Saiful lagi. Ironinya lagi, anak-anak sekolah SD dan SMP di Dusun M7 Desa Gampong Alu Siwah yang berbatasan dengan Kecamatan Banda Alam, terpaksa menggunakan sandal atau berjalan kaki ayam terlebih dahulu dengan menenteng sepatu agar dapat dipakai di sekolah. Hal ini sudah terjadi bertahun tahun, sehingga masyarakat sangat merasa kecewa terhadap pemerintah yang kurang memperhatikan daerah ini. Padahal masyarakat di desa ini sangat padat penduduknya dan berpenghasilan tani. Adapun jumlah penduduk di desa ini melebih dari dua ribu jiwa. Iskandar berharap kepada pemerintah daerah atau propinsi maupun Pusat, untuk membangun jalan daerah ini dikarenakan jalan ini sudah rusak berpuluh-puluh tahun, namun hingga kini belum ada perbaikan. "Kami disini sangat berharap

jalan ini segera diaspal atau dilakukan pengerasan. Jika ini tidak terwujud, maka sampai kapan kami merdeka," tegas Iskandar. Sedangkan Kepala Desa Gampong Mesjit M Yusuf Usen saat ditemui di kediamannya, Kamis (12/9) mengatakan Desa Gampong Meusit ini sangat luas yang mempunyai enam Dusun dan tiga Mesjit. Mengenai jalan Kecamatan Darusalam yang terhubung Kecamatan Banda Alam dan Kecamatan Darul Aman, terlihat sudah lama sekali rusak, namun hingga kini belum ada perbaikan. Padahal masyarakat sudah pernah membahas dalam rapat Musrembang Kecamatan dari tahun ke tahun. Namun hingga detik ini belum terlihat adanya tanda-tanda untuk dibangun kembali, masyarakat mengharapkan untuk dapat dibangun jalan ini dengan pengerasan supaya dapat dilalui dengan nyaman. Jalan tersebut berada di- Dusun M7 sampai Dusun Simpang Punti, memikir anak sekolah di desa ini sering berlibur dimusim hujan dan ini juga berlaku pada guru disini akibat jalan dipenuhi air atau berlumpur," ujarnya M Yusuf. (MAD)

Kapolres Atam Ajak Elemen Masyarakat Perangi Narkoba Aceh Tamiang-andalas Kapolres Atam AKBP Dicky Sondani, SIK, MH mengajak seluruh elemen masyarakat untuk memerangi narkoba yang semakin hari terus merambah ke pelosok Bumi Muda Sedia. Sehingga banyak kalangan remaja yang terjerumus sebagai pelaku pemakai barang haram tersebut. "Selama delapan bulan bertugas di sini kami sudah menuntaskan 44 kasus narkotika dan menjaring 80 tersangka, dengan barang bukti sebanyak 58.480 Kg ganja serta 44.402 Kg Sabu-sabu. Ditambah, 19 tersangka yang ditangkap sebagai pelaku pencurian sepeda motor dengan 33 unit barang bukti yang telah diamankan. Jadi mari kita bersama-sama memerangi narkoba," ujar Kapolres Atam AKBP Dicky Sondani, SIK, MH pada acara "Sawue Kupi" di kedai Kopi Alam Asri kecamatan Karang Baru, Rabu malam (11/9).

Kegiatan yang diselenggarakan Polres Atam ini mendapat sambutan positif ratusan masyarakat yang hadir pada malam itu. Diantaranya, Ketua MPU Aceh Tamiang, Drs HM Ilyas Mustawa menyambut baik kerjasama pihak penegak hukum untuk membasmi narkotika di Kabupaten Atam yang merupakan pintu gerbang Aceh. "Kita sudah harus bangkit, bersatu membasmi praktek barang yang diharamkan agama itu demi menyelamatkan masa depan putra-putri kita dari ambang kehancuran", terang HM Ilyas Mustawa. Hal senada juga disampaikan Datok Penghulu Kampung Kotalintang, Azmi. Meningkatnya pengkonsumsi narkotika di Tamiang sudah masuk dalam taraf mengkhawatirkan, khususnya di wilayah pemerintahannya. "Hal ini sudah menjadi tanggung jawab kita bersama, bukannya hanya pihak kepolisian saja, tapi keluarga,

masyarakat, tokoh ulama, LSM, organisasi pemuda, pemerintah daerah juga ikut bertanggungjawab untuk melakukan pencegahan mulai dari sekarang," katanya. Dukungan juga berdatangan dari sejumlah organisasi pemuda dan LSM, untuk ikut turut andil membantu kinerja penegak hukum dalam usaha membasmi praktek maksiat yang mulai berkembang, mengingat Aceh Tamiang merupakan bagian dari Serambi Mekah yang mayoritas menganut agama Islam. Pemantauan andalas, acara yang berlangsung selama 5 jam tersebut dihadiri, Dandim Aceh Timur Letkol Inf Mujahiddin, Ketua DPRK, Sekdakab, para camat, Kepala Desa, unsure pemuda, LSM, tokoh alim ulama serta segenap elemen masyarakat lainnya sangat mengapresiasikan kegiatan positif ini. (ZND)

Raskin ke Masyarakat Bireuen Tidak Layak Dikonsumsi Bireuen-andalas Nasib masyarakat miskin di kawasan Kecamatan Kota Juang dan Kuala Kabupaten Bireuen memprihatinkan karena beras miskin (Raskin) yang disalurkan tidak layak dikonsumsi. Sejumlah warga di kawaan Gampoeng Geudong-Geudong Kecamatan Kota Juang dan warga Cotbaro, Cotbatee Kecamatan Kuala mengeluhkan hal tersebut karena buruknya kualitas beras tersebut sehingga tidak layak untuk dimakan. Keterangan yang diperoleh andalas di lapangan menyebutkan beras miskin yang disalurkan tidak sesuai dengan standar mutu yang telah ditetapkan dan kualitas raskin yang diterima oleh masyarakat tidak seperti yang diharapkan. Artinya, beras tersebut dinilai sudah rusak dan

tidak dapat dikonsumsi masyarakat. "Beras raskin yang dibagikan sudah berwarna kuning dan hancur patah empat bagian. Bahkan berbubuk dan berbauk tidak sedap," ujar sejumlah warga. Camat Kecamatan Kota Juang Kab Bireuen, saat dikonfirmasi wartawan Kamis (12/9) kemarin mengatakan, proses pendistribusian raskin tersebut langsung dari Bulog ke gampong-gampong penerima. "Menyangkut kualitasnya tidak baik para Geuchiek dan masyarakat tidak melaporkan ke pihaknya," ujar Camat seraya berjanji akan memanggil koordinator Kecamatan, untuk menanyakan menyangkut kualitas beras dan setelah itu ditindaklanjuti ke Kabupaten untuk mecari solusinya. (HERA)

Imigran Ilegal Myanmar Melahirkan di Aceh Banda Aceh-andalas Salah satu imigran ilegal asal Myanmar yang terdampar di Pantai Desa Lueng Gayo, Kecamatan Teunom, Kabupaten Aceh Jaya, Provinsi Aceh, pada 27 Juli 2013 melahirkan seorang anak perempuan dengan selamat di tempat penampungan sementara. "Ibu dan anaknya dalam keadaan sehat, proses persalinan pada pukul 00.30 WIB juga normal dengan berat bayi 2,8 kilogram," kata petugas medis, Linda, di UPTD Rumoh Seujahtera Beujroh Meukarya Dinas Sosial Aceh, Ladong Kabupaten Aceh Besar, Kamis (12/9). Menurutnya, ada beberapa petugas medis yang ditempatkan khusus untuk membantu menangani kesehatan ibu dan anak warga Myanmar itu. Ibu bayi Nurkhalimah (24) dan suaminya Abdul Wahid (27) terlihat senang atas bantuan terhadap proses persalinan. "Terima kasih atas bantuan kepada saya, istri, dan anakanak, saya mendapat perlakukan yang sangat baik selama berada di sini," kata Abdul Wahid.

Abdul Wahid yang dapat berbahasa melayu mengatakan, ia bersama istri dan dua anaknya Somaiyah (6) serta Abdul Wajid (5) pergi meninggalkan Myanmar sejak 2008. Sejak 2008 hingga Juli 2013 ia menetap di Malaysia dan telah memperoleh identitas yang dikeluarkan UNHCR. Ia mengaku tergiur untuk meninggalkan Malaysia dan menuju ke Australia agar anakanaknya mendapatkan pendidikan yang layak. "Di Malaysia biaya sekolahnya mahal dan kami hanya boleh menyekolahkan anakanak di sekolah swasta, makanya saya ikut bersama temanteman menuju ke Australia dan terdampar di Aceh," kata Abdul Wahid. Abdul Wahid, Nurkhalimah beserta tiga anaknya itu merupakan bagian dari 66 pencari suaka politik ke negara Australia yang terdampar di Pantai Aceh Jaya pada 27 Juli 2013. Sebagian besar dari mereka telah dipindahkan ke Rudemin Tanjung Pinang dan Menado, sementara 17 sisanya juga akan dipindahkan ke Manado.ANT

SMP Negeri I Gandapura Butuh Laboratorium dan Ruang Guru Bireuen-andalas Sekolah Menengah Pertama (SMP) Negeri 1 Gandapura salah satu dari 13 sekolah di Wilayah Bireuen sebagai sekolah sasaran (Pilot Projerk) Kurikulum 2013 sangat membutuhkan laboratorium tempat praktek para siswa. "Selain itu ruang guru juga sangat dibutuhkan mengingat SMP Negeri I Gandapura merupakan sekolah paforit masyarakat yang setiap tahunnya berebutan anak-anak tamatan SD/MI memasuki sekolah tersebut," ujar Kepala Sekolah SMP Negeri 1 Gandapura H Ramli M,S.Pd kepada andalas, Kamis (12/9). Dikatakannya, sekolah

yang dipimpinnya saat ini mempunyai guru PNS sebanyak 37 orang dan guru honor 4 orang namun mereka saat ini menumpang di ruangan murid yang sudah digunakan untuk ruang guru yang membina dan membimbing sebanyak 520 orang. Penerapan kurikulum 2013 terhadap kelas VII pihaknya sudah memulai sejak 12 Agustus 2013. Dalam penerapan kurikulum 2013 pihaknya tidak mendapat kendala sebab sekolah sasaran sudah disediakan oleh Pusat Kurikulum (Puskur) Kemmendikbud Jakarta. Begitu juga dengan masalah RPP juga sudah datang Tim Puskur Jakarta

membina para guru sekolahnya. Menurut H Ramli M ,S.Pd sekolah jenjang SMP di Wilayah Bireuen yang mencapai 51 sekolah hanya 6 sekolah yang merupakan sekolah sasaran Kurikulum 2013 (Pilot Projek) yakni SMP Negeri 1 Samalanga, SMP Negeri 1 Jeunib, SMP Negeri 1 Bireuen, SMP Negeri 4 Bireuen, SMP Negeri 1 Juli dan SMP Negeri 1 Gandapura. Pihaknya sangat mengharapkan pemerintah menyahuti keperluan laboratorium SMP yang dipimpinnya. Dimana surat permohonan menyangkut pembangunan laboratorium dan ruang guru sudah dilaporkan. ( ABDA)

RUMAH SEKOLAH SEKOLAHInilah Wajah SMP Negeri 1 Gandapura yang berlokasi di Jalan Medan-Banda Aceh Keude Geurogok Kecamatan Gandapura Bireuen yang termasuk salah satu sekolah sasaran Kurikulum 2013. andalas/abdullah a gani


SAMBUNGAN

Jumat 13 September 2013

harian andalas | Hal.

15

1 Januari 2014, Honorarium PNS Dihapus

Presiden Langsung Rapat Ekonomi

Jakarta-andalas Pemerintah akan menghapus sistem honor bagi Pegawai Negeri Sipil (PNS) di seluruh kementerian dan lembaga (K/L), dan akan memusatkan seluruh pembayaran honorer ke tunjangan kinerja, mulai 1 Januari 2014. "Dengan sistem baru ini, seluruh gaji PNS mulai golongan I sampai IV akan naik, gaji pejabat eselon I bisa mencapai Rp 70 juta per bulan. Sedangkan pejabat eselon II sekitar Rp 55-60 juta, eselon III Rp 45 juta," kata kata Wakil Menteri Pendayagunaan Aparatur Negara dan Reformasi Birokrasi (WamenPAN-RB) Eko Prasojo dalam peluncuran buku Reformasi Birokrasi di Jakarta, Selasa (10/9) seperti yang dilansir situs setkab.go,id yang dikutip, Kamis (12/9). Eko menegaskan, mulai 1 Januari, seluruh Kementrian dan Lembaga dilarang memberlakukan honorarium. Ia mengaku kalau tahun 2011-2013 masih ada yang terima, tapi mulai tahun depan tidak boleh ada lagi. Pemberlakuan sistem baru ini, lanjut Eko, sejalan dengan revisi PP tentang Sistem Penggajian, dan sesuai amanat PP 46 Tahun 2011, di mana disebutkan penghapusan honarium harus dilaksanakan per 1 Januari 2014. "Tahun ini merupakan tahun transisi, namun per 1 Januari 2014 pembayaran honorarium atau pendapatan lain sudah dihapuskan. Ini juga sesuai permintaan Presiden SBY," kata Eko Prasojo. (SETKAB.GO.ID/BS/MA)

Jakarta-andalas Presiden Susilo Bambang Yudhoyono, Kamis (12/9) siang melangsungkan rapat terbatas bidang ekonomi bersama menteri-menteri di bidang terkait. Rapat berlangsung sejak pukul 15.00 hingga sekitar pukul 20.00 WIB.

7 Penggarap Lahan PTPN II Diamankan .........(Dari Halaman 1) Setia, Hariono (48), Rahmad Syahputra (31) supir crane, dan Juanda (16) kernetnya. Kasubdit I/Keamanan Negara (Kamneg) Ditreskrimum Poldasu, AKBP RB Damanik mengatakan, tujuh orang diamankan tersebut dikarenakan telah melakukan penguasaan tanah seluas 65 hektar secara ilegal. Tanah tersebut merupakan milik PTPN2 yang sertifikat Hak Guna Usaha (HGU) masih berlaku

sampai tahun 2028. "Di lahan tersebut sudah dibangun tempat ibadah yaitu masjid, gereja, pos organisasi kepemudaan dan beberapa rumah tempat tinggal," jelasnya. Dalam pengamanan itu, katanya, pihaknya menurunkan 200 personil yang tergabung dari Sabhara dan Brimob. "Pengamanan lancar tidak ada perlawanan. Dari itu dalam hal ini terlapor dapat terjerat pasal 385 tentang penyerobotan, jo Peraturan Pemerintah (PRP) No 51 tahun 1960," sebutnya. THA

Jemaah Haji Keluhkan Sidik Jari dan Mata .........(Dari Halaman 1) karena harus menunggu lama," tuturnya. Menag mengatakan dirinya tidak tahu alasan pihak Arab Saudi menerapkan pengambilan sidik jari dan sidik mata. Karena standar pemeriksaan internasional tidak menerapkan seketat yang diterapkan imigrasi Arab Saudi. "Kalau kita akan masuk sebuah negara tidak ada pemeriksaan sidik jari dan sidik mata segala, umumnya negara-negara hanya melakukan pemeriksaan dokumen saja," tutur Menag. Sebelumnya, berdasarkan informasi yang dilansir dari situs kemeng.go.id menyebutkan pada hari kedua, kurang lebih 3.283 jamaah haji Indonesia dari berbagai daerah sudah mendarat di Bandara King Abdul Aziz Jeddah.

Berdasarkan data yang dikeluarkan sistem Komputerisasi Haji Terpadu (Siskohat) Daker Jeddah, lebih kurang 1.069 jamaah dari 3 (tiga) kelompok terbang (kloter) sudah diberangkatkan ke Madinah. Ketiga kloter tersebut adalah jamaah haji kloter tiga Embarkasi Solo (SOC), kloter pertama embarkasi Lombok (LOP), dan kloter dua embarkasi Makassar (UPG). Sementara hingga hari kedua ini, oktagon atau klinik layanan kesehatan bandara mencatat baru 10 orang yang berkunjung. Ratarata jemaah mengeluh karena merasa kelelahan serta pusing, dan ini umumnya disebabkan karena faktor usia. "Namun demikian, semua jamaah yang sakit bisa melanjutkan perjalanan ke Madinah," ujar Masrif Sarumpaet, Kasi Kesehatan haji Jeddah. (KEM/BS/IN/MA)

Pesawat Cessna Nyemplung ke Perairan .........(Dari Halaman 1) juga membawa siswa penerbangan yang bernama, Nabil. "Jatuh di perairan Pulau Ngenang. Sekarang masih dievakuasi, pilot dan siswanya. Juga pesawatnya," kata Kabid Komersil Bandara Hang Nadim Batam, Dendi. Rencananya, bangkai pesawat akan dibawa ke perairan Tanjung Pinang, Kepulauan Riau. Belum diketahui penyebab jatuhnya pesawat. Pilot dan siswa penerbang pesawat latih milik Flybest yang kecelakaan di perairan Kepulauan Riau, tak mengalami luka serius. Keduanya diizinkan pulang setelah sempat dirawat di rumah sakit. "Setelah diperiksa di RS Awal Bross, instruktur (Lidya Rosa)

dan taruna (Agus Nabil) dinyatakan hanya mengalami memar dan diizinkan pulang," kata Kepala Pusat Komunikasi Publik Kemenhub Bambang S Ervan, Kamis (12/9). Sesaat kejadian, sekitar pukul 07.10 WIB, Lidya dan Agus berenang menuju pantai. Kemudian mereka dievakuasi dan dilarikan ke RS Awal Bross Batam. Sedangkan pesawat nyemplung ke perairan. Lokasi kejadian terletak pada perairan sekitar 21 nautical mile dari Bandara Hang Nadim. Evakuasi telah dilakukan oleh TNI AL dan kepolisian setempat. Penyebab jatuhnya pesawat jenis Cessna itu masih diselidiki. "Penyebab jatuhnya pesawat latih Cessna 152 PK-KFC masih dalam penyelidikan," katanya.(DK/ BS/IN/MA)

Anjing Berdiri

di Atas Tali .........(Dari Halaman 1) aksinya. Ozzy, berhasil mencatatkan namanya di Guinness World Record setelah ia berhasil menyeimbangkan kaki belakangnya dengan berjalan melintasi tali yang diikatkan antara dua pohon. Seperti dilansir Daily Mail, Kamis (12/9), anjing ini mampu berjalan pada seutas tali yang

memiliki panjang 3,5 meter dalam waktu 18,22 detik. Ozzy yang memiliki bulu cokelat dengan corak putih, ini lahir di sebuah peternakan di Anglesey, North Wales, Inggris, sebelum sang pemilik, Nick pindah rumah ke Norwich, Inggris. Aksi akrobatik Ozzy diposting ke YouTube oleh Nick, sehingga saat ini anjing pintar itu menjadi sangat popular di internet. (OK/BS/IN/MA)

Menteri Koordinator Bidang Perekonomian Hatta Rajasa mengatakan pemerintah melakukan evaluasi pelaksanaan empat paket kebijakan ekonomi pemerintah untuk menjaga perekonomian nasional dari dampak perubahan kebijakan ekonomi global. "Yang penting apa yang ada dalam rapat ini adalah apa kemajuan yang telah kita capai dalam empat paket kebijakan itu, kita laporkan target kita (terkait paket-paket itu)," kata Hatta usai

rapat. Pada pekan terakhir Agustus, Pemerintah mengumumkan paket kebijakan ekonomi yang terdiri atas pertama, terkait upaya memperbaiki neraca transaksi berjalan dan menjaga nilai tukar rupiah yang diwujudkan melalui empat tindakan. Keempat tindakan itu, yaitu mendorong ekspor dan memberikan tambahan pengurangan pajak untuk ekspor padat karya yang memiliki ekspor minimal 30 persen dari total produksi; me-

nurunkan impor minyak dan gas dengan mendorong penggunaan biodiesel; menetapkan pajak impor barang mewah dari sekarang 75 persen menjadi 125-150 persen; dan memperbaiki ekspor mineral dengan memberikan relaksasi kuota. Paket kedua, lanjut dia, ditujukan untuk menjaga pertumbuhan ekonomi, yaitu upaya pemerintah untuk memastikan defisit fiskal tetap berada pada kisaran aman 2,38 persen serta penambahan pengurangan pajak untuk industri padat karya. Sementara itu, paket ketiga, terkait dengan upaya untuk menjaga daya beli masyarakat dan tingkat inflasi. Pemerintah akan bekerja sama dengan Bank Indonesia (BI) terkait dengan inflasi. Ubah tata niaga Menyinggung upaya menjaga daya beli masya-

rakat, dia mengatakan bahwa Pemerintah berkomitmen untuk mengubah tata niaga sejumlah komoditas yang harga di pasarannya mudah terganggu. Paket terakhir atau keempat adalah upaya untuk mempercepat investasi antara lain dengan menyederhanakan perizinan dengan mengefektifkan fungsi pelayanan terpadu satu pintu dan menyederhanakan jenis-jenis perizinan yang menyangkut kegiatan investasi. Menurut Hatta, dalam rapat itu dibahas sejumlah hambatan teknis dalam pelaksanaan paket kebijakan ekonomi itu, misalnya terkait dengan biodiesel yang masih harus melakukan tender. Selain membahas pelaksanaan empat paket kebijakan ekonomi, dalam rapat itu menurut Hatta juga dibahas kebijakan mengenai

kacang kedelai mengingat harga kedelai di pasaran yang tidak stabil dan aksi mogok sejumlah pengrajin tahu dan tempe. Hatta mengatakan bahwa Pemerintah telah menyalurkan stok 11.900 ton kedelai ke pengrajin dengan harga di bawah harga pasar. Sementara itu, Menteri Perdagangan Gita Wirjawan mengatakan bahwa para pengrajin tempe dan tahu mulai berproduksi kembali pada hari Selasa (10/9). Sebelumnya, Mendag menjelaskan bahwa pihaknya juga telah memberikan izin impor sebanyak 100.000 ton kedelai untuk Perum Badan Urusan Logistik (Bulog) yang diharapkan mampu memenuhi kebutuhan para pengrajin tahu tempe. (ANT/ IB/BS/MA)

Kabut Kacaukan Penerbangan KNIA .........(Dari Halaman 1) nyatakan hal itu tergantung dari penilaian pilot terhadap kondisi di lapangan. "Kita lebih mengutamakan unsur 'safety' (keselamatan)," kata Susanto. Kabut tebal melanda kawasan KNIA sejak pagi tersebut, semakin berkyrang ketebalannya menjelang siang hari. Cahaya matahari sudah terlihat pada pukul 09.00 WIB. Ganguan kabut asap ini membuat penerbangan Tigerair Mandala tujuan Singapura yang harusnya berangkat pada pukul 08.15 WIB, namun hingga pukul 11.00 WIB masih belum juga berangkat. Gangguan penerbangan juga dialami sejumlah pener-

bangan lainnya seperti Lion Air dan Garuda yang berangkat tadi pagi. Mendarat di Bandara Internasional Kuala Lampur Pesawat Lion Air yang melayani penerbangan Banda AcehMedan, Sumatera Utara, terpaksa mendarat di bandara internasional Kuala Lumpur, Malaysia, akibat kabut yang menyelimuti KNIA. Salah seorang penumpang Nirwana saat menghubungi Antara menyebutkan, Lion Air dengan nomor penerbangan JT 0397 yang tinggal landas dari Bandara Internasioanl Sultan Iskandar Muda Banda Aceh pukul 06.00 WIB mendarat di bandara Kuala Lumpur pada 08.00 WIB.

Nirwana menyatakan, berdasarkan informasi dari awak kabin, demi keselamatan penerbangan, pesawat terpaksa mendarat pesawat mendarat di Kuala Lumpur. Disebutkan, para penumpang tidak turun. Setelah menunggu dua jam, pesawat tinggal landas lagi dan pada pukul 11.00 WIB tiba di bandara Kualanamu. Nirwana yang mendampingi suaminya tersebut merasa kecewa, karena jadwal penerbangannya ke Penang, Malaysia menjadi diundur sampai pukul 17.00 WIB. "Ya, sebenarnya kecewa juga, tapi karena ini demi keselataman tidak ada masalah. Sesuai jadwal, seharusnya kami tiba di Penang

pukul 11.00 waktu Malaysia," ujarnya. Menurut informasi, bandara Kualanamu tidak bisa didarati pesawat, karena diselimuti kabut, sehingga membatasi jarak pandang. Selain itu, jadwal penerbangan dari sejumlah penerbangan dari bandara Kualanamu juga mengalami penundaan penerbangan. Bahkan, pada pagi itu, pesawat dari Jakarta terpaksa mendarat di bandara di Pekan Baru, Riau. Dilokasi terpisah, Kepala Seksi Data dan Informasi Stasiun Meteorologi Bandara Kuala Namu, Mega Sirait menyebutkan, ketebalan kabut sejak pukul 07.00 WIB hingga pukul 08.00 WIB, membuat jarak pandang

tidak memungkinkan untuk pesawat untuk lepas landas maupun melakukan pendaratan. "Jarak pandang (visibility) hanya 200 meter," katanya, Kamis (12/9). Mega menyebutkan, kabut yang terjadi pagi tadi disebabkan kelembaban udara yang cukup tinggi, pasca hujan lebat yang terjadi malam tadi. Hal ini ditambah perbedaan suhu yang tinggi yang terjadi pagi tadi. "Suhu udara disekitar bandara sejak malam hari sampai pukul 06.30 WIB berkisar 23 derajat celcius, setelah itu cuaca langsung cerah, sehingga terjadi kondensasi (pengembunan) yang menimbulkan kabut pekat," ujarnya. (STARBERITA.COM/IN/BS/HT/MA)

Kapolri : Bentuk Tim Tangani Penembakan Bripka Sukardi .........(Dari Halaman 1) belum tahu. Tapi sekali lagi termasuk yang ada direkam CCTV, itu semua kami analisis," paparnya. Dilokasi terpisah, Wakapolri Komjen Pol Oegroseno menilai sosok Aipda Anumerta Sukardi yang tewas ditembak orang tak dikenal pada Selasa malam (10/ 9), sebagai pahlawan. "Ini merupakan risiko yang dihadapi anggota Polri. Keberadaannya memang dibutuhkan

untuk melakukan pengamanan. Sukardi pantas dinilai sebagai pahlawan," kata Oegroseno ketika dihubungi wartawan di Jakarta, Kamis (12/9). Oegro juga mengapresiasi upaya Sukardi yang ketika itu tengah bertugas mengawal enam truk bermuatan komponen berat sebagai upaya melindungi dan melayani masyarakat. Dia menambahkan adanya beberapa peristiwa penembakan terhadap aparat kepolisian dalam beberapa kurun

waktu terakhir telah membuat sejumlah keluarga anggota Polri khawatir. Menurut dia, hal itu wajar. "Sangat manusiawi jika mengkhawatirkan keselamatan suaminya. Namun, keberadaan polisi sangat dibutuhkan masyarakat. Polisi tidak boleh kalah dengan pelaku penembakan," ucapnya, menegaskan. Pihaknya meminta seluruh jajaran kepolisian untuk meningkatkan kewaspadaan dan pengamanan saat bertugas untuk

mencegah berulangnya kejadian serupa di kemudian hari. Wakapolri mengingatkan agar polisi yang sedang bertugas di lapangan untuk didampingi rekannya. Hal ini untuk mengantisipasi terjadinya hal-hal yang tidak diinginkan. Ia meminta seluruh jajaran kepolisian untuk tidak gentar pascainsiden penembakan itu. Pihaknya pun optimistis pelaku penembakan dapat segera ditangkap. "Cepat atau lambat, pelaku penembakan pasti dapat

ditangkap," tukasnya. Sebelumnya, seorang anggota Provost Aipda Anumerta Sukardi tewas ditembak orang tak dikenal saat mengendarai motor Honda Revo warna merah bernopol B6671-TXL saat melintasi jalur di depan KPK pada Selasa (10/9) malam. Atas peristiwa ini, almarhum meninggalkan seorang istri bernama Tirta Sari (44) serta tiga orang anak yakni Dita Kardina Putri (19), Devi Novita (16) dan M. Adi Wibowo (8). (ANT/IN/BS/MA)

Wapres : Tak Ada Lagi 'Titipan' PNS .........(Dari Halaman 1) Pelaporan Keuangan Pemerintah Tahun 2013 di Jakarta, Kamis (12/ 9). Dalam kesempatan rapat reformasi birokrasi, Wapres dihadapan para menteri dan pejabat tinggi negara selalu mengingatkan agar cara "titipan " dalam proses rekrutmen CPNS dihentikan. Wapres mengutip empat tujuan reformasi birokrasi yang sangat mendasar yakni tercapainya peningkatan pelayanan publik, penekanan kasus-kasus korupsi, penghematan dan efisiensi biaya serta perbaikan mutu kebijakan publik. Permintaan Wapres tersebut terkait dengan dimulainya proses penyaringan CPNS hampir di semua instansi pemerintah.

Wapres mengatakan, dirinya sejak menduduki posisi RI2 sudah mengawal pelaksanaan reformasi birokrasi yang merupakan rencana jangka panjang sehingga hasilnya kemungkinan besar tidak dilihat saat pemerintahan sekarang. Dikatakan, dirinya memang mendapat penugasan dari Presiden Susilo Bambang Yudhoyono untuk mengawal proses dan pelaksanaan reformasi birokrasi. "Saya memang mendapat tugas dari Bapak Presiden," kata Wapres. Dilokasi terpisah, Wakil Menteri Pendayagunaan Aparatur Negara dan Reformasi Birokrasi (PAN-RB) Eko Prasojo mengatakan semua kementerian dan lembaga pemerintah wajib membuka lowongan penerimaan calon pegawai negeri sipil (CPNS)

paling lambat Kamis (12/9) kemarin. "Selambat-lambatnya Kamis harus sudah dibuka pendaftarannya semua, karena pendaftaran paling lambat 20 September," kata Eko di sela-sela acara diskusi di Jakarta, kemarin. Untuk penerimaan CPNS 2013, Kementerian PAN-RB menyediakan lowongan sebanyak 65 ribu pegawai berdasarkan formasi yang diperlukan masingmasing kementerian-lembaga Pemerintah dan pemerintah daerah. "Sebenarnya semua wajib membuka, cuma saya lihat ada beberapa yang terlambat. Ini disebabkan ada beberapa yang perlu dikoreksi, syarat-syarat kompetensinya," tambahnya. Penyelenggaraan penerimaan CPNS 2013 sudah mulai dibuka

untuk beberapa kementerian dan lembaga pemerintah, dimana Kementerian PAN-RB menggandeng sejumlah instansi negara dalam persiapan tes seleksi. Sebanyak 339 instansi pemerintah membuka kesempatan kerja sebagai calon pegawai negeri sipil (CPNS) yang terdiri atas 69 kementerian dan lembaga pemerintah, 23 pemerintah provinsi dan 237 pemerintah kabupaten-kota. Untuk pelamar umum ada 65.000 lowongan yang terbagi 40.000 untuk pemerintah daerah dan 25.000 untuk instansi pusat. Selain itu, seleksi CPNS untuk tenaga honorer Kategori 2 (K2) ada 620 ribu lowongan, yang 218 ribu di antaranya akan diberi kesempatan untuk mengikuti tes pengangkatan sebagai pegawai negeri sipil.

"Pada 3 November nanti kami akan menggelar tes untuk pegawai honorer K-2 sebanyak 109 ribu lowongan, sementara 109 ribu sisanya untuk tahun 2014," jelasnya. Sementara itu, sisa dari pegawai honore K-2 tersebut akan diberi kesempatan untuk menjadi pegawai Pemerintah dengan perjanjian kerja, jika rancangan undang-undang (RUU) Aparatur Sipil Negara (ASN) disahkan pada akhir masa sidang 2013. Selain seleksi CPNS dari honorer K-2 dan jalur pelamar umum, ada tiga skema seleksi CPNS lain, yakni formasi khusus untuk dokter, tenaga ahli tertentu yang tidak ada di lingkungan PNS, dan seleksi CPNS calon siswa ikatan dinas, seperti Institut Pemerintahan Dalam Negeri (IPDN). (ANT/BS/IN/MA)

NasDem Siapkan Miliaran Rupiah Bagi Caleg Peraih Suara Terbanyak .........(Dari Halaman 1) Sebagai peserta baru, Nasdem dihadapkan pada tantangan lebih besar berhadapan dengan partai 11 partai lain yang sudah lebih dulu mapan. Karena itu, lanjut Surya, diperlukan konsistensi dan keikhlasan hati para kader untuk memenangkan Partai Nasdem. Dikesempatan itu, Surya

Paloh masih enggan berkomentar banyak soal calon presiden (Capres) yang akan diusung pada Pilpres 2014. Penggagas NasDem ini lebih memilih menungu hasil perolehan suara maupun kursi yang diraih NasDem di Pileg 2014. Karena sangat tidak memungkinkan dirinya atau kader Nasdem maju sebagai Capres kalau hasil suara NasDem di Pileg tidak

signifikan. '' Nasdem memang bertekat untuk ikut menentukan kepemimpinan nasional. Dengan catatan, hasil Pileg Partai Nasdem signifikan. Jadi pemenang 1, 2 atau 3. Kalau di luar tiga besar, Nasdem tidak boleh. Memang ini hak asasi, tapi tetap harus berdasarkan asas kepantasan yang harus dimulai dari NasDem. Masa cuma raih 3 persen mau

mencalonkan, ya nggak pantas lah,'' kata Surya. Sebagai partai baru, Partai NasDem dan caleg Partai NasDem tentu harus kerja keras. Karena memiliki tantangan yang lebih besar dibandingkan partai yang sudah lama. Caleg Partai NasDem harus lebih mendedikasikannya untuk partai secara maksimal. Sementara Ketua DPW Partai NasDem Riau, Iskandar

Hoesin, mengatakan bahwa pihaknya menyadari partai baru ini belum berurat dan berakar hingga ke desa. Tapi, Partai Nasdem sebagai partai baru belum terbebani dosa masa lalu. "Tidak ada kemenangan yang turun dari langit. Segala sumber daya harus dikerahkan untuk menghadapi 9 April 2014 mendatang," ujarnya.(STARBERITA.COM/BS/RI/MA)

Selu di B


HARIAN

andalas L U

G

A

S

D A

N

C

E

R

D A

S

Jumat, 13 September 2013 | No: 2681/Tahun VII | Website: www.harianandalas.com | Harga Eceran Rp2.000; Langganan+ongkos kirim Rp75.000; Luar Kota: Rp2.500

Maia Mangkir dari Panggilan Polisi MAIA Estianty, Ibunda dari Abdul Qodir Jaelani alias Dul (13) batal menjalani pemeriksaan di Subdit Gakkum Direktorat Lalu Lintas Polda Metro Jaya, Pancoran. Maia berhalangan hadir karena masih menunggu Dul di Rumah Sakit Pondok Indah. "Untuk mba Maia tadi sudah memberitahukan hari ini tidak bisa hadir," ujar Kasubdit Gakkum Ditlantas Polda Metro Jaya, AKBP Hindarsono, di kantornya, Kamis (12/9). Untuk itu, lanjutnya, akan dijadwal ulang terkait kehadiran Maia untuk menjalani pemeriksaan. "Nanti akan dijadwalkan ulang kapan lagi pemeriksaanya. Kemungkinan akan diagendakan Senin depan," ucap Hindarsono. Seperti diketahui, sehari sebelumnya, Rabu (11/9) malam, Ahmad Dhani juga telah diperiksa selama sekitar dua jam dan ditanya sebanyak 18 pertanyaan oleh penyidik terkait kejadian sebelum kecelakaan yang mengakibatkan 6 korban tewas dan 9 korban lainnya luka-luka. Anak bungsu Dhani, Dul mengalami kecelakaan di Tol Jagorawi, beberapa waktu lalu. Enam orang tewas dan sembilan orang lainnya terluka. 2 Hari Lagi Terkait mangkirnya Maia, polisi pun angkat bicara. "Kemungkinan dua hari lagi (dipanggil)," ucap Kasubdit Gakum Ditlantas Polda Metro

Jaya AKBP Hindarsono saat ditemui di Ditlantas Polda Metro Jaya, Pancoran Jakarta Selatan, Kamis (12/9). Saat ini Maia masih fokus memantau kondisi perawatan Dul. Sementara ketika Dhani memenuhi panggilan semalam, polisi memberikan sekitar 18 pertanyaan. "Fokus sama kecelakaannya aja, kalau saya sebutkan satu-satu (pertanyaan ke Dhani) nanti bisa jadi panjang," tambah Hindarsono. Dhani dirasa cukup kooperatif dalam menjawab semua pertanyaan. Mengenai rencana keluarga untuk membawa Dul ke Singapura untuk perawatan medis lebih lanjut, Hindarsono mengaku belum mendapat surat permohonan dari Dhani.(BBS)

JOY Tobing mengaku tak habis pikir dengan kekerasan yang didapatnya saat masih menjalin rumah tangga dengan Daniel Sinambela. Terutama karena hal sepele saja, emosi Daniel bisa naik hingga terjadi pemukulan. "Apapun pembahasan kita, bisa jadi pemicu," ujar Joy usai sidang di Pengadilan Agama Jakarta Selatan, Rabu (11/9). Joy mengaku kerap mendapat perlakuan kasar dari Daniel Sinambela. ŠaalJoy mengaku kerap mendapat perlakuan kasar dari Daniel Sinambela. Sebelum menikah, Joy memang sudah sempat curiga kalau Daniel punya sifat kasar. "Waktu dia bercerai dengan mantannya, sempat saya tanya pernah pukul istri atau nggak, dia bilang nggak," kata Joy. Kecurigaan itu akhirnya terbukti tatkala Joy menjalani biduk rumah tangga dengan Daniel. "Pembahasan ringan, soal lagu, jadi memicu emosi, yang disayangkan kenapa dia selalu ringan tangan, sumpah dan makian, belum lama kami nikah, 2 Bulan kami nikah di depan pengasuh anak-anaknya," jelasnya.

Tak Pernah Besuk Anak JOY mengaku tidak habis pikir alasan Daniel tetap berusaha mendapatkan hak asuh Joshua Miracle Hati Goran Bonagabe Sinambela, anak mereka. Padahal sebelum Joy mengajukan gugatan, Daniel sama sekali tak pernah memperhatikan buah hatinya. "Dia (Daniel) bilang bisnis, katanya enggak sempat ke Jakarta, masa setahun enggak ada waktu," ujar Perry Cornelius Sitohang, kuasa hukum Joy. Yang membuat Perry tertawa, Daniel mengatakan kalau ia dipersulit kalau ingin bertemu anak. Menurut Perry, Daniel sendiri yang tak pernah mampir tatkala sedang berada di Jakarta. "Kita dapat info dia (Daniel) sering ke Jakarta, tetapi nggak pernah besuk anaknya," tukas Perry. Permintaan Joy agar Daniel memberikan biaya hidup dan nafkah ditolak mentah-mentah. Padahal Perry Cornelius Sitohang, kuasa hukum Joy mengungkapkan kalau sebelumnya Daniel sudah menyetujui hal tersebut. "Saya belum baca detail, sekilas saya lihat tergugat menolak gugatan kita sebagian hal, surat pernyataan kita faktanya nggak begitu, padahal surat itu dibawa Pak Daniel ke Jakarta," ujar Perry.(NET) Tentu saja perbuatan Daniel membuat Joy seolah direndahkan sebagai perempuan oleh suaminya. "Sebagai wanita sangat

direndahkan tak dihargai. Dibalik sisi seseorang ada yang baik dan tak baik, harusnya bisa kontrol emosi," pungkasnya.

Janji Palsu Suami Beberapa waktu yang lalu, Joy berada di Sumatera Utara dan menyempatkan diri ke makam mendiang ayahnya. Hal itu dilakukannya sebelum menghadiri pernikahan sahabatnya, Judika dan Duma Riris. "Mumpung ada di sana (Medan), aku ziarah ke makam Bapak. Terus sekalian mau rapihin kuburannya, mau dipasang nisan dan semen," ujar Joy. Saat berada di pusaran makam ayahnya, ibu satu anak itu teringat akan janji manis suaminya, Daniel Sinambela yang akan datang ke pemakaman. Joy mengaku kecewa pada suaminya, karena saat masih hidup, ayahnya sangat perhatian pada Daniel. "Saat dia (Daniel) sempat di penjara, Bapak jenguk. Tapi saat Bapak meninggal dia nggak ada datang ke bandara atau di Medan. Katanya mau datang, tahunya bohong belaka," pungkasnya.

Soal Tidur

Masing-masing Negara Punya Ritual

Anang -Ashanty Terseret Kasus APBD Jember? ACARA Ngunduh Mantu yang digelar Anang Hermansyah dan Ashanty di Jember, Jawa Timur pada 2012 lalu diduga menggunakan dana APBD Jember. Tim Kejaksaan Negeri Jember pun tengah menyelidiki penyalahgunaan dana tersebut. Saat ditanya soal itu, Anang pun tidak menampiknya. Namun, pelantun 'Jodohku' itu belum mau berkomentar lebih lanjut. "Itu memang, ya aku bilang ini sudah ada di ranah hukum, aku tunggu perkembangan, kelanjutannya. Nanti biar kakakku yang di Jember bisa jelaskan lebih jauh," ujar Anang saat ditemui di Rumah Sakit Pondok Indah, Jakarta Selatan, Kamis (12/9) dini hari. "Aku belum mau ngomong soal itu sekarang," tegasnya. Anang mengaku siap menghadapi proses hukum terkait kasusnya itu. Kabarnya, acara itu menelan dana APBD hingga miliaran rupiah. "Untuk hukum aku siap," ucapnya. Sementara, Ashanty menganggap kabar tersebut terlalu berlebihan dan dibuat-buat. Ia mengatakan kalau biaya acara itu dari dana pribadi. "Kan kita lagi anteng, nggak ada berita lain. Nggak senang banget lihat kita anteng. Ngunduh Mantu biaya mahal cuma tiket kereta dan makan," tuturnya usai mengisi acara 'Hitam Putih' di Studio Hanggar, Jakarta Selatan, Rabu (11/9) malam. Ashanty mengaku bingung dengan

Persoalan Sepele, Suami Pukuli Joy Tobing

tudingan itu. Ia pun mempertanyakan dana APBD digunakan untuk apa di acaranya itu. Menurutnya, semua biaya acara tersebut ditanggung oleh pihak keluarga. "Biaya kereta kencana kali ya? Kita mungkin lupa bayar, tapi aku nggak tahu," tuturnya usai mengisi acara 'Hitam Putih', Rabu (11/9). Namun, ia tidak menampik kalau pihaknya mendapat bantuan fasilitas dari pemerintah setempat."Fasilitaslebihitukarena Mas Anang itu putra Jember, makanya alunalun yang dipakai," ujarnya.(NET)

SURVEI tidur global yang dilakukan The National Sleep Foundation menemukan pola dan kebiasaan tidur unik dari setiap orang di enam negara besar di dunia. Penelitian yang melibatkan 1.500 orang berusia antara 25-55 tahun dari enam negara, yaitu Amerika Serikat, Kanada, Meksiko, Inggris, Jerman dan Jepang. Mulai dari berapa lama mereka bisa tidur hingga cara berpakaian saat mereka tidur. Orang Inggris ditemukan lebih suka tidur dengan telanjang, sementara Amerika masih membudayakan tidur siang. Mengutip dailymail, berikut hasil survei: Inggris Sebanyak 39% warga Inggris yang disurvei mengaku tidur kurang dari tujuh jam tiap malam. Temuan lain yaitu sepertiga warga Inggris lebih suka tidur tanpa mengenakan sehelai pakaian. Ini membuat mereka tidur lebih baik. Ritual lainnya yang ditemukan adalah empat dari 10 orang Inggris harus minum minuman menenangkan seperti teh agar tidur malam mereka baik. Jerman Sebanyak 36% warga Jerman yang disurvei mengaku tidur kurang dari tujuh jam setiap malam. Kualitas tidur warga Jerman sangat dipengaruhi oleh kondisi kamar tidur. Mereka mengaku lebih santai jika kamar memiliki aroma segar dan

menyenangkan. Sehingga mereka membersihkan dan merapikan kamar setiap minggu agar mendapat udara segar sehingga kualitas tidur malam yang baik. Jepang Terungkap orang Jepang adalah pemilik waktu tidur pendek. Sebanyak 66% atau dua pertiga diantara mereka mengaku hanya tidur enam jam 22 menit. Bisa jadi ini dipengaruhi oleh kebersihan kamar tidur mereka yang orang Jepang mengganti seprei dan sarung bantal yaitu setiap tiga minggu sekali. Ini mengapa setengah dari orang Jepang yang disurvei mengaku masih menerapkan tidur siang untuk mengejar kekurangan waktu tidur pada malam hari. Amerika Serikat Sama seperti Jepang, orang Amerika masih menjunjung tinggi tidur siang. Ini karena mereka juga

masih memiliki tidur malam yang kurang yaitu sebanyak 53% responden mengaku tidur kurang dari tujuh jam atau hanya enam jam 31 menit tiap malam. Untuk mendapatkan kualitas tidur yang baik, sebanyak 47% orang Amerika bermeditasi atau berdoa sebelum tidur. Kanada Sementara sepertiga orang Kanada yang disurvei mengaku kurang dari tujuh jam tidur malam hari. Meksiko Meksiko mungkin bisa dikatakan negara yang memiliki kualitas tidur yang baik karena hanya 29 orang yang disurvei mengaku memiliki tidur kurang dari tujuh jam tiap malam. Hal ini kemungkinan besar karena mereka selalu mengupayakan agar kamar mereka beraroma segar dan menyenangkan sehingga

membuat tidur lebih berkualitas. Untuk menciptakan suasana kamar tidur ini, orang Meksiko rajin mengganti seprei dan sarung bantal lebih dari satu kali dalam seminggu. Tak hanya itu, sebanyak 62% orang Meksiko mengaku bermeditasi atau berdoa dulu sebelum tidur. Penelitian juga menemukan, ritual yang paling umum dilakukan di enam negara adalah nonton televisi. Sebanyak 80% orangorang yang disurvei mengaku menonton televisi sebelum tidur. "Tidur saling terkoneksi dengan kesehatan dan kinerja, tetapi sering diabaikan. Jajak pendapat ini menunjukkan variasi budaya yang menarik tentang bagaimana kita mengatasi tidur setiap malam, " kata Jan Born, Profesor Behavioral Neuroscience di University of Tbingen, Jerman. "Penelitian telah menunjukkan bahwa aroma memainkan peran yang kuat dalam relaksasi dan memori," kata David Cloud, CEO National Sleep Foundation . "Memiliki aroma yang menyenangkan dan kamar tidur yang santai dapat berkontribusi untuk tidur malam yang baik," sambungnya. "Tidak peduli apa kewarganegaraan Anda , Anda akan menghabiskan sekitar sepertiga dari hidup Anda di tempat tidur. Udara segar dan aroma yang menyenangkan adalah cara yang bagus untuk meningkatkan pengalaman tidur Anda," ujarnya.(NET)


Bursa Iklan

18

Hal. Jumat, 13 September 2013

HONDA FREED ,Thn’2010,Wrna Silver, PSD,AC Digital,Harga NEGO. Hub : 0812 6077 012

DIJUAL HONDA CITY Type Z,Thn’2003, Wrna Silver, Mulus,Siap Pakai,Hrga Rp.95 Jt/ Nego, Springville No.15 Johor.. Hub : 0856 6100 085

DIJUAL HONDA CRV,Thn 2001, Biru,4WD, BK Tunggal,Medan Asli,Harga : Rp 93 Jt / NEGO. Hub : 0812 6000 6622.

DIJUAL HONDA JAZZ A/ T,IDSi,Thn'04, Wrna Gold Met, Double Transmisi, Pajak Panjang, 1 Tgn,BK Medan,KM Rendah, Harga NEGO. Hub: 0813 6195 3558

DIJUAL HONDA JAZZ,Type s,Thn 2010,Automatic, Hitam Met,Kondisi Mobil Mulus, Terawat, Bagi Peminat SERIUS Hub : 0812 8282 7377 Alamat : di Komplek Cemara Asri,Jl Cherry No 88E Mdn.

HONDA ACCORD MAESTRO CRV 2.4 Cc Thn 2007,Wrna 93/94, W.Hitam, AC, TV, DVD, Abu-abu Tua Met, Power, CL, VR 18, Import, Harga Rp 235 jt. Krum, Hrg 52 jt / NEGO. Hub: 0823 6333 7777 Jl.Pancing Komp.IAIN SU No.9 Hub : 0857 6160 0719

HONDA ACCORD CIELO, Thn'94, BK Medan,Wrn Hijau Met, Full Sound,Velg 17"Crom,BanTebal,JokMBTech,MobilCantik,Balik DP 35 Jt,Tinggal 22 Bulan,Sebulan 2 Jt. Hub : 0823 6531 4900 / 0813 7071 3900.

HONDA ACCORD 2.4 VTIS, Thn'04, Black, Asuransi All Risk,Ban Baru,Sound System, Vkool, Mobil Terawat,( NEGO Di Tempat) Hub : 0853 6263 5679

HONDA ACCORD PRESTIGE, Thn'86,W. Merah Maroon,Ban Baru, Pajak Full 1 Thn,AC Dingin Hrg 28jt/ Nego.Siap Pakai. Hub: 06169676667 / 082367212012

HONDA ALL New CRV 2.0,AT, DIJUAL HONDA CIVIC Grand, Thn'07,Mulus, KM Rendah,Tgn Tahun'90, Warna Hijau,AC Dingin,Velg Pertama,BK Medan Asli, Wrna Abu-Abu Tua,Harga 225 Jt/ Standart Harga NEGO. Hub : 0852 6122 9610. Nego. Hub : 0812 6019 8423

HONDA FREED Type PSD, Paling Lengkap, Thn’11,Wrn Merah Mutiara, Jok Kulit,Roof TV Merk Honda,Mobil Perfect. Hub : 0812 602 4329

Dijual HONDA JAZZ 2007,IDSi, Matic,W.silver, 1 tangan,ex. Dokter , Hrg Rp.135jt (NEGO) Hub : 0811633009

Take Over Area L.Pakam Honda City HONDA JAZZ,Thn 2004,Wrna IDSi A/T, matic, Thn 2004, W. Silver, Hitam, Balik DP Rp. 23jt, angsuran/bln AT/IDSi,Double Transmisi. 3.626.000 selama 32x bayar lagi. Bk Hub : 0812 6029 367 asli medan, ass all risk, mobil siap pakai, pajak panjang. Hub : 0852 9765 8888 / 0878 6706 7671***

HONDA CRV, Thn’04, Manual, Warna Hitam, AC, DVD, TV, VR, Komplit,Pajak Panjang, 1 Thn, Mobil Luar Biasa,Hrg 143 jt, Hub: 0812 6987 4707.Sei Ular Baru ’87

2 UNIT HONDA CRV,Wrn Hitam Dan Silver, 2,0 A/T,CKD,Thn 2009,Kondisi Siap Pakai. Hub : 0852 6143 4099.

DIJUAL HONDA All New ACCORD, 2.4 VTIL, Thn'2008, Wrna Silver HONDA NEW CITY thn'07, W. Stone, Hitam, mulus, ass all risk, Mobil Simpanan,Rawatan IDK 1, Peminat Serius. Hub : 0812 Hub : 0813 6162 8878

HONDA NEW CRV 2.0cc, thn '09 A/T, 1 tanggan dari baru, warna silver stone, asli medan (pilihan & STNK panjang), jok kulit, KM 20.xxx. Hub : 7742 4358***

HONDA JAZZ, Thn '06 Matic, Vtec, Wrna Silver Stone, Mulus Kaleng, Jok Kulit, Bk Pnjg. Hrg: Rp 130jt/nego BU, KM 50xxx. Hub: 0852 7702 3188 / (061) 7770 6507

DIJUAL HONDA NEW STREAM 1.7 Manual, Thn’04,Wrna Hitam, KM 50rb, BPKB 1 Nama Dari Baru,TV,Sound System Lengkap, Minat Serius, Hub : 0813 7555 1010

HONDA city VTEC MATIC thn'07 DIJUAL HONDA JAZZ Type akhir, wrn,hitam,mobil terawat,kunci RS,Thn'2008,Wrna Hitam,Matic, serap, remote control & remote Harga 170 Jt/NEGO. Hub : 0813 9638 9959 legkap. hub: 081363015517

HONDA ACCORD Thn Dijual Cepat HONDA JAZZ,Thn 2005, DIJUAL HONDA JAZZ 2000,kmbli DP 30jt, Per bulan Manual,Warna Hitam,BK Mdn,Mulus, IDSi,Thn’05, 2,2jt,Asuransi all risk 1-thn, Harga NEGO Dan Tidak Kecewa. Wrna Silver Stone,A/T. Hid dan Velg racing.Hub: Hub : 0852 6202 9838. 0813 7522 2975 Hub : 0878 6878 4333

DIJUAL HONDA CRV,Wrn Silver, Manual,KM Rendah, Tangan Pertama. Hub : 0821 6523 2319.

DIJUAL HONDA CRV,Thn'2011,KM HONDA ALL NEW CITY 32.xxx,BK Pilihan, Sudah Nano Thn'08/09, Reclining Matic,Wrn Silver, Corting,Harga Rp. 300 Jt/Nego, (TP). Hub : Bpk.TRISNO 0852 6118 6613 Kondisi Dijamin Bagus. Hub: 061-7701 2634 Ibu.ANGGRA 0823 6271 4177

6340 - 0852 6165 0606***

DIJUAL HONDA CITY V-TECH,Thn 2005, Autometic,Wrna Silver,BPKB 1 Nama, VR 17",Pajak Full 1 Tahun. Hub: 0852 6102 0402 / 0852 7680 0459

DIJUAL HONDA CIVIC FERIO Tahun 1996, A/T Full Type-R Modification,Exterior Dan Interior Dijamin Puas, Peminat. Hub : 0821 6100 1007,(Tanpa Perantara).

DIJUAL HONDA STREAM,Thn 2002,Wrn Silver, AC, VR, Radio, TAPE,Bangku 3 Seat,Kondisi OK, DanTerawat,Pajak Panjang,Harga NEGO. Hub : 0813 9702 1011 / 0812 6008 0859.

HONDA CRV 2.4,Thn 2008,Wrn Silver Stone, Velg Racing R 22,Ban Baru,Spedo Meter Rendah, Kondisi 99 % Ok,Harga NEGO. Hub : 0811 860 7977.

DIJUAL HONDA JAZZ, AT, IDSi, Thn '04, Warna GOLD METALIK, Double Transmisi, Pajak Panjang,1 Tangan, BK Medan, KM Rendah, Harga NEGO. Hub:0813 6195 3558

HONDA FERIO Thn'97,Wrna Biru Met,1 Nama, BK Asli Mdn,Pelak 18,Ban Baru,AC Dingin,Cat Mulus, Hrga Rp 80jt / NEGO. Hub: 0812 6353 1302

DIJUAL Cepat (BU),HONDA DIJUAL HONDA CRV,Thn 2002, FERIO,Tahun’97, Warna Dark Mulus Sekali, Pemilik Dokter,Warna Gray Metalic,Pajak Full 1 Thn,VR Hitam, Harga NEGO. 17", CL,BR,Harga Rp 74 Jt Hub : 0821 6269 9095 ( TP ). (NEGO). Hub : 0853 6262 1052.

HONDA CRV,Tahun 2001,Warna Hitam, Complit. Hub : 0813 6213 5151.

HONDA JAZZ Type S, Thn’ 2008, Matic, Wrna Abu-Abu Metalik,KM Rendah, Jok Kulit, Mesin Sehat, DP 5 Jt/Nego. Hub : 0823 6619 3831

SUZUKI CARRY 1,5 i,Pick Up Putih,Thn 2011, KM 4200, Jarang Pakai,Ban Baru,Kondisi Bagus, BK Asli Medan,Tangan pertama,Hrg Rp 81Jt/NEGO. Hub : 0813 7555 8588 (TP).

ESCUDO NOMADE Tahun 2000, Wrn Silver,Mulus,Radio,CD,TV,a/n Sendiri, harga : Rp 93 Jt / NEGO,Bisa Bantu Kredit, Hub : 0813 9611 3386.

Over kredit SUZUKI ESCUDO SUZUKI ESCUDO 1.6 DIJUAL CEPAT SUZUKI CARRY 1.5 Nomade, Thn' 2000, warna hijau, ,Thn'2006, Wrna Hitam, PICK UP Mega Cargo,Thn 2011,Wrn tangan pertama dari baru, body kaleng, Hitam,BK Mdn BPKB 1 Nama,Kondisi Mulus,BK Medan. cat original, balik DP 27,5 jt, angsuran Original,Sangat Mulus, Siap Hub : 0813 7023 5400 Rp. 2,6 jt/ bulan, (Pemilik Langsung). Pakai,KM Masih 7 Rb’an.Hrg 85 Jt Hub : 0853 5888 8077 NEGO. Hub : 0852 9668 0399

SUZUKI X-OVER Tahun 2008, Matic, Tgn Pertama,Asuransi 1Thn, Warna Silver, Parking Sensor,KM 3x.xxx, Sangat Mulus. Hub : 0852 7699 0088.

6364 6363***

HONDA ACCORD V-TI,A/T,Thn’04, W.Hitam,VR,Jok Kulit,Ban Baru, Ass All Risk,1 thn,6 Bln Lagi, Pajak Panjang,Mobil Mulus & original, Hrg 155 jt. Hub: 0813 6145 0008

HONDA JAZZ Thn 2004, Matic, Warna Hitam Met, Jok Kulit, DVD, TV, Mulus, Ex Cewek ,Pajak Bulan 11, Dijual Cepat, BU.Harga NEGO. Hub : 0853 8551 0105.

HONDA CRV Tahun 2010, 24.500cc, A/T, Standart,Wrn Coklat Metalic, Hub: 8211 278 - 0852 0640 4062 ( Tanpa Perantara)

Dijual HONDA JAZZ 2007,IDSi, Matic,W.silver, 1 tangan,ex. Dokter , Hrg Rp.135jt (NEGO) Hub : 0811633009

HONDA ODDYSSEY Thn 2003, DIJUAL HONDA CRV ,Thn'2002, HONDA ACCORD CIELO Tahun HONDA CRV 2.0, Thn 2005, Wrn Purple, Absolute, Sunroof,BK Wrna Silver, 1995, W. Silver stone, manual, Harga Mdn Asli, AC, TAPE,PW, CL, Alarm, Kondisi Siap Pakai,Hub : 0813 Wrn Hijau,Kondisi Siap Pakai. TV, Sound.Hrg :145 Jt / NEGO. Rp. 180jt/nego. Hub : 0812 6351 9631 4465 / (061) 7714 1565 Hub: 0813 7070 0805 Hub : 0853 6053 0016.

Dijual HONDA CITY Type R, Thn'1997,Wrna Merah, Manual,AC Dingin,Radio,CD,Mulus Terawat, Kond.Siap Pakai,Harga DAMAI. Hub: 0815 9678 783 / 0819 870 658

HONDA MAESTRO 1990,Wrn Merah Maron, CD Player,Velg Racing,Knalpot Racing,Jok Kulit, AC,Power Window, Harga Rp 39,5 Jt/NEGO. Hub : 0812 6315 305.

DIJUAL CEPAT HONDA New City thn'11, W. Silver, mobil masih baru, mulus, automatic, mesin OK bgt. Hub : 0821 6404 8878***

HONDA CRV 2.4,Thn 2009, Pajak Panjang, Wrn Silver Stone, Spedo Meter Rendah,Kondisi 99%, Siap Pakai,Harga NEGO. Hub : 0821 6595 9546

HONDA CIVIC VERIO ,MT, DIJUAL Cepat HONDA CRV 2.0 Thn ’00, Wrna Abu-Abu Met, A/T,Thn'2008, Wrna Hitam,Kondisi Original, Mulus, Hrga 106Jt, Hub 0812 644 39555 Bagus Sekali . Hub : 0823 9188 8891 SUZUKI VITARA JLX, Type G, Matic, Thn 2007, W. silver, Istimewa, Tangan Pertama. Hub : 0821 6199 9108***

SUZUKI BALENO, wrn. Hitam, Thn'02, Mobil siap pakai,BK Medan, Pajak Baru, Ban Baru, Soun System,TV,Hrg 81jt/nego. Hub : 081260811743

SUZUKI GRAND VITARA JLX, Thn'07,Wrna Silver, 2000cc,Kondisi Mesin Bgs,KM Baru 75000an,Asli Ban Baru, Asuransi All Risk,Masih 11 Bln,Ex.Dokter,Hrga 163 Jt/Nego. Hub : 0812 9080 497 /No SMS (TP).

DIJUAL SUZUKI BALENO, Tahun SUZUKI KATANA,Thn'1993/ 2000, Wrn Putih Mutiara, Accesoris 1994,Warna Hijau, Kaca Flm, TV, Audio, VR, CL,Stering, Kaleng-Kaleng,Mulus,Harga 44 Jt. Kondisi Mulus, Hub : 0812 6096 0004 Harga : 79 Jt NEGO. HUb :0813 7615 7582.

DIJUAL SUZUKI KATANA Tahun 2004, W.Biru Met,Kond.Terawat & Jarang Pakai, Ban Besar 90%,AC Dingin,VR,Tape,DVD,JVC, Pajak Feb 2014,Hrga NEGO. Hub: 0812 6267 8895 (NO AGEN)

DIJUAL Mobil CARRY Minibus SUZUKI ESCUDO,Thn'2002,Wrna GRV , Thn'98/99,Wrna Hitam,AC Silver, Tangan 1, Original, Lengkap, Double Blower, Mesin Sehat,Atas 2000 cc,BK Pilihan, Nama Sendiri,Serius Manual,KM 135rb. Hub : 0853 7260 0576 Hub : 0811 618 052

SUZUKI JIMNY,Thn 1983,Atap Rata Asli,PS,CL,PW,AC,Sound System,Ban Komodo 31 Baru. Mobil Cantik Dan Rapi. Hub : 0813 6145 4646.

SUZUKI KARIMUN Thn 2000,Wrn Silver, BK Medan Asli,Sangat Mulus Luar Dalam Orizinal, Mesin Halus,KM Rendah. Hub : 0852 7081 9862.

DIJUAL SUZUKI PU FUTURA, Thn’07, Warna Hitam,BK Asli Medan, Siap Pakai, Harga : 68 jt ( NEGO ) Hub : 0812 8758 3543.

DIJUAL SUZUKI APV Thn'2011 Minibus,Wrn Manggis, BK Medan Asli,Satu Tangan, Mulus,Hrg 140 Jt/NEGO. Hub : 0823 6404 1908.

DIJUAL Murah B.U 1 Unit Mobil SUZUKI CARRY, Thn'1989, Velg Racing, Ban Radial,Kondisi Siap Pakai, Hrga Rp.19 Jt/Nego, Bagi Peminat Hub : 0852 9617 9966 / (061) 7749 0422 Maaf TP.

DIJUAL Cepat SUZUKI KATANA, Thn’1995,Wrna Biru Tua, Atap Sudah Rata,Ban Besar Dan 4x4,Hrga Rp.55 Jt/Nego, Maaf TP. Hub : 0852 7010 2545

JUAL Cepat SUZUKI KATANA Thn’89,Pemakaian 90. Model Offroad Ban GT Cangkol 99%,Full Audio, DVD,AC, Cental Lux, Mp3, Siap Pakai Dimedan Apapun,Harga 35 Jt(TP). Hub : 0813 7580 2216.

SUZUKI BALENO New, Thn’ 2003, Warna Hitam, (BK Asli Mdn), Harga Rp. 83 Jt/ Nego. Hub: 0812 6091 563

SUZUKI APV Type X, (Lengkap), Minibus, Wrna Silver, Thn'04,Kondisi Terawat, 1 Nama,Harga 97,5 Jt. Hub : 0812 6367 000

SUZUKI AERIO M/T,Thn" 2004, Wrna Silver,BK Mdn, 1 Tangan,AC Dingin,KM Kecil, Jarang Pakai, Mulus, Terawat, Serius Hub : 0852 7569 8717 / 9157 5442

DIJUAL SUZUKI GRAND VITARA AUTOMATIC, Thn’07,Wrn Hitam Metalic,BK Medan,Satu Tangan, Hrg : 170 jt / NEGO. Hub : 0812 6055 813.

SUZUKI JIMNY,Thn'83,Wrn Biru, Cantik,Mulus,Ban Maxis 31,Velg Racing, Pajak Panjang,Hrg 37,5 Jt NEGO. Hub : 0812 6401 561.

SUZUKI SPLASH, thn'11, warna hitam, over kredit Rp. 50 jt/nego, sudah bayar 11 x Rp. 3.865.000. Hub : 0812 6503 2859***

DIJUAL SUZUKI GRAND VITARA JLX 2.0, MT, Wrna Hitam, AC, PW,CL,RT,PS, Terawat dan Mulus, Hrga Nego, Hub 0853v7038 3133

Dijual SUZUKI JIMNY’83,Atap Rata (Asli),4x4, Warna Biru, BK Medan, AC, Audio, CL,PW,PS, CDi,Rem Cavum,Velg Avantec,Ban Comodo 31,Siap Pakai. Hub : 0852 6299 8890.

SUZUKI KATANA,Thn'06, W. Silver, Atas Nama Sendiri, Kondisi Bagus,Harga Rp 70jt / NEGO. Hub: 0853 5879 1267 Dijual Mobil SEDAN MAZDA 323, Tahun 1987, Wrna Hitam,AC, Harga Rp 25 Jt . Hub : 0813 7657 8375 - 0812 6990 9848

SUZUKI SWIFT GL,, Thn ’06, Wrna Orange, 1 tangan, Mulus, Hrga 95jt, Hub 0813 6176 066

SUZUKI ELLENY SPORT 2 pintu SUZUKI PU FUTURA thn'06, 1.3cc, thn'90, warna merah ferarri, wrn hitam pajak bln 07. hrg 68jt Jok Recaro, BK, AC, TV, DVD, CL, NEGO.hub: 0823 6657 1333 VR'15, siap pakai, Rp. 36jt Nego. Hub : 0813 7693 1441***

MAZDA CX-9 A/T, thn pemakaian 2011,jok kulit,Sunroof, Full Electric, Cat Original,Mulus, mobil jarang pakai km hnya 6 rban, hrg: 660 jt,hub: 0877 6843 1340

MAZDA 2 HB,Thn 2011,Wrn DIJUAL MAZDA CX-9,Wrna Hitam Putih,Type R, A/T,STNK & Thn’09, Kondisi Mulus. Asuransi Masih 1 Thn,KM 18 Rb, Hub: 0819 2011 668 Rawatan Dealer,Body Mulus. 061 777 88882 Hub :( FLEXI ) 061 - 7711 3405

SUZUKI VITARA JLX'93,Hijau met, D.Gardan, PW, CL, Tape, AC,Pajak Panjang. .Hub: 0812 6057 5909

Dijual Sepeda Motor HONDA VARIO DIJUAL HONDA REVO TECHNO, helm-in, PGM-F1, 125cc, Thn' ABSOLUT, Thn’10, W.Hitam, 2012,warna merah, KM 400. baru pakek 2 Lis Silver,Pajak s/d Okt 2010, bulan, 1tanggan, garansi servis 63x lagi, Harga 7,3jt / NEGO. mesin sehat, mulus, siap pakai, harga Rp.15 Hub: 0813 9700 1744 jt/nego. Hub : JUWITA 0813 8659 2976***

DIJUAL MAZDA MR 90,Mobil Simpanan, Thn’1996. Hub : 0813 9630 0798

DIJUAL FORD RANGER Thn 2004,Double Cabin,4x4, Wrn Silver Metalic,2900cc,CD,MP3 Player,Ban Besar, Body & Mesin Mulus,Jok Kulit. Hub : 0852 6109 9112

FORD EVEREST XLT,Tahun 2004, DIJUAL FORD EVEREST,Thn’11, DIJUAL FORD EVEREST, Thn Warna Silver,Komplit,Mulus,4x2,BK A/T,Wrna Hitam,1 Tgn,KM 38 rb, '04, Wrna Silver Metalic, Mulus, Medan. Terawat,Harga 290 Jt/Nego. Pajak Baru Perpanjang, Pemilik Hub : 0821 6441 8258. Hub : 0812 6502 054 Langsung. Hub : 0812 6333 767

FORD ESCAPE 2.3 Limited A/ T, Thn’2009,Wrna Hitam Met, Sehat,Terawat. Hub : 0852 6171 7721 DICARI “CHEVROLET BLAZER Type XR, Tahun 2004/2005. Hub: 0856 633 9020

DIJUAL ISUZU PANTHER MIYABI, Thn'95/96, Lengkap, Mulus,Bagus,Hrga Rp.47 Jt/ Nego, BU.Hub : 0813 9779 5533 Jln.Bukit Barisan II Krakatau

DIJUAL FORD EVEREST, Thn'2005,Wrna Hitam, Mulus,Plat B,Harga 160 Jt/NEGO. Hub : 0812 6015 9900

DIJUAL MOBIL FORD Laser Ghia,Thn'87, Wrn Hitam ( Model Starlet ),Velg Racing 16",Jok Kulit,AC Dingin,Hrg 25 Jt/NEGO. Hub : 0813 6216 4760.

DIJUAL 5 UNIT FORD RANGER Dabel Cabin XLT 3 OL (4X4),M/ T,Thn'2008 Dan 2009,Wrn Hitam, Kondisi Siap Pakai. Hub : 0852 6143 4099.

FORD RANGER Double Cabin, XLT,Thn 2002, Wrn Hijau Met,Ban Cangkul,Mulus,BK Medan,Siap Pakai, Harga Rp 125 Jt/NEGO. Hub : 0853 6260 4505

FORD EVEREST,Thn’06,Wrna DIJUAL FORD EVEREST,Tahun Hitam, Manual,4x2 ABS,Air Bag, 2004, Warna Silver Met, Pemakai Pjk Bln 8-2013,BK Asli Mdn,2500cc, Langsung, Diesel Turbo Intercooler. Hub : 0852 Mobil Terawat. 9633 5588 Hub : 0812 633 3767. CHEVROLET AVEO 2005,W.Hitam, CHEVROLET OPTRA SEDAN, Thn'05, CHEVROLET ST WAGON, AC, PW, PS,CL,Jok Kulit, Audio, Original, Siap Pakai,Pajak Panjang, W.Gading Met,Kond.Baik dan Mulus,STNK Thn'82, Wrn.Abu", Mobil Cantik Mulus, Interior Baru, Original, BK TP/Pembeli Langsung Dan Serius, Hub : 0852 6272 3332 / 0823 6747 Pnjg, VCD Player,BU.Hrg 87 jt. Hub: Medan, Khusus Cari Yg Mobil 5660 0812 6359 072 - 0857 6357 2005 Antik. Hub: 0812 653 7425

CHEVROLET OPTRA Sedan Thn’03,Wrna Hitam,Pajak Baru, Mulus,Terawat. Hub: 77265891 / 0852 9660 2067

CHEVROLET BLAZER, Thn’ 2004/2005,Wrna Coklat Muda Met, Mesin Sehat,Body Mulus, Interior Rapi,AC Dingin, All Kondisi OK,(TP). Hub : 0813 6123 1414

DIJUAL CHEVROLET CAPTIVA, Thn’2009, Wrna Abu-Abu, Audio, Velg, Jok, Lampu, All Ready. Hub : 0812 6484 9002.

CHEVROLET AVEO, Thn'05, Wrna Hitam, Mulus,Lengkap,BK Medan,Terawat Baik, Siap Pakai,Harga 89 Jt/Damai. Hub : 0812 6434 1994

ISUZU PANTHER LM Thn’03,Wrn Biru ISUZU BISON, 4 Roda , Thn'93 , Dongker, A/N Sndiri,Tgn Prtma,AC Bak Besi , Ban Baru , Harga 30Jt . Dingin,Mesin Sehat,Ban & Velg Baru, Hub : (061) 76707099 Tape Single Din, PW, CL,Jok Uda Dilapis,Hrg Rp 110jt / NEGO. Hub: 0812 1804 1973 / 0813 1922 1973

ISUZU PANTHER LGX,Tahun'91, ISUZU PHANTER HI-GRADE, Warna Hijau Metalic,Harga 40 Jt. Thn '94, Wrna Biru Met, Body Kaleng Di Jamin, AC Double Hub : 0852 6114 3511. Bloower, Kondisi Sehat & Terawat, Hub 0812 6226 3999

DIJUAL ISUZU PANTHER TOURING, Thn’03 Akhir,BK Medan,Pajak Baru a/n Sendiri, Wrn Abu-abu Coklat Met, Harga : 138 jt. Hub : 0813 6120 6835,0878 6819 2118.

ISUZU PANTHER Hi-Grade LS 25 M/T, (Solar), Asuransi, Thn 2002 Akhir, Wrna Coklat Muda Met,Surat Lengkap. Hub : 0813 9623 9360 / (061) 8221 249 / 0812 6331 1207

ISUZU PANTHER PICK UP, Thn'96,Ada AC,Power Steering, Hrga Rp.50 Jt/Nego,Hub : Jln.Wahidin Masuk Jl.Negara Garasi Bpk.NURAT Hp.0812 659 7627

ISUZU PANTHER,Thn’95,OV Kredit DP 30 Jt, 1.993.200 x 16 NEGO.Ac Dingin,Jok Baru, Sound System,Pajak Hidup. Hub : 0813 6221 2487.

ISUZU PANTHER TOURING, Thn’2002,Wrna Abu-Abu Met, BK Medan Asli,Original,Harga Rp.135 Jt. Hub : 081 165 9548

DIJUAL Cepat ISUZU PANTHER Hi-GRADE,Thn’1994, Hrga Rp.63 Jt/NEGO,Body Mulus, BK Medan, Alamat Jl.SMA 2 Hub : 0813 9764 0232

PANTHER ROYAL’97,Hijau Met,Mesin Mulus Terawat, AC Dingin,Body Mulus & Velg Original,Mbl Pribadi, Tangan Kedua,Harga 63 Jt/NEGO. Hub : 0852 7949 2731.

ISUZU PANTHER HI-SPORTY, DIJUAL ISUZU PANTHER,Tahun ISUZU BISON, 4 Roda , Thn'93 , Thn’97, Wrna Hijau,AC Double, 2001, Bak Besi , Ban Baru , Harga 30Jt . Velg Racing, Warna Hijau Metalic. Hub : (061) 76707099 Mulus,Siap Pakai,Hrg Rp 74 jt / Hub : - 0811 6040 88 NEGO - 0823 6253 0028. Hub: 0812 6377 6769

NISSAN SENTRA, Thn' 1989, BK Medan, warna merah, AC, TAPE, BR, VR, CL, alaram. HUb : 0813 9605 6603***

NISSAN JUKE CVT RX AT, warna hitam, Thn'11, pajak full 1 thn, murah 234 jt. Hub : 455 9388***

NISSAN SERENA HWS, Thn’ 2005, Wrna Hitam,BK Medan Pilihan, Ban Yokohama 17",TV 3 Buah, Hrga Rp 152.500jt/ NEGO. Hub: 0812 655 6557

NISSAN LIVINA XR, Thn'2008, Wrna Silver, KM ± 40.000,M/T,Harga Rp.125 Jt/NEGO, Yang Serius Hub : 0821 6655 8515

NISSAN TERANO type Spirit S2, Thn 2004, angsuran Rp 3,4jt/bln. Balik DP Rp 47jt/nego. Hub : 0812 6913 3391 - 0852 7016 1043***

DIJUAL 1 (Satu) Unit NISSAN GRAND LIVINA XV, Thn 2007, Matic,Warna Silver,Ada Asuransi All Risk Complete, Kondisi Istimewa & Siap Pakai. Hub : 0852 6195 2999.

NISSAN GRAND LIVINA, Thn'2011,Matic, Mulus,Jarang Pakai,1 Tangan,Wrna Hitam Metalic. Hub : 0812 652 9569

DIJUAL CEPAT NISSAN EXTRAIL XT, CVT, thn'10m warna hitam, BK bln 7 plus ass all rish. Hub : 0812 6491 0808***

NISSAN GRAND LIVINA 1.500cc Type SV, Thn 2010, W. Abu-abu met, KM 35.000, mesin body terawat, TV, MP3 CD Player, Harga Rp. 155jt/ nego. Dijual cepat. Hub : 0852 6104 1978***

DIJUAL Cepat Mobil NISSAN TERRANO GRAN ROAD G3, Wrna Hitam,Thn’2005,Tangan 1,BK Medan. Hub : 081 1652 665

DIJUAL NISSAN MARCH,Thn 2011, Pajak Panjang, Wrn Putih, Manual, AC Dingin,Mobil Rawatan NISSAN Adam Malik, Harga Rp 125 Jt/NEGO. Hub : 0853 5876 6153 / 0878 6904 4706 ( Osmond ). NISSAN GRAND LIVINA XV M/ NISSAN LATIO, thn'09,wrn hitam, T,Thn’2008, Wrna Abu Met,1 lengkap jok kulit asli,srs airbag,interior mewah, BK medan,mulus betul. Nama,Mulus&Terawat hub: 0852 61299 129 Hrga Rp 125jt / NEGO. Hub: 0811 604 2077

NISSAN GRAND LIVINA 1.8 XV, Tahun 2008,Wrna Abu" Tua Met, Hrga 135 Jt/Nego. Hub : FAIDUN 0812 6511 685

NISSAN TRUCK Tronton,L 6,bak kayu, Bk Medan,mesin PE 6,hub: 0852 7567 2388, Telp: 6614886.jln Krakatau/ Veteran No 1.

Dijual Nissan Grand Livina 1,8 NISSAN X-TRAIL, Thn'05, ST, XV. Thn 2008, 6 Speed, Wrna W.Hitam,Jok Baru,Sgt Mulus,1 Tgn, Abu-Abu Metalic, AC/PW/PS/ CL/RT, Harga Nego.0813 1700 Hrga Nego. Hub : 081 160 2115 1885

NISSAN PROMO DP RINGAN, GRAND LIVINA,JUKE MARCH, X-TRAIL, Dapatkan Penawaran Terbaik. Hub : 0852 7033 7739 (MILI)

NISSAN GRAND LIVINA VX, Thn’09,A/T,Wrna Silver, 1 Tgn,BK Pilihan,Pajak 1Thn Full, Mulus, Terawat. SERIUS Hub: 0823 7088 1123

DIJUAL 1 Unit NISSAN XTRAIL XT,Thn'2011, Wrna Silver, Tangan Pertama, Kondisi Mulus, Hub : 0811 632 360 / (061) 4524 252 / (061) 7625 8838

NISSAN X-TRAIL XT Thn'04, Wrna Abu" Met, BK Medan Asli,Mobil Seperti Baru,Original, Jarang Pakai,Peminat Yang Serius, Hub: 0852 6182 0559

NISSAN X-GEAR,Thn 2009,Wrn Abu-abu, Harga 140 Jt / NEGO. Hub : 0812 6566 2739 / 0813 7511 1229.

NISSAN GRAND LIVINA 1.5 NISSAN DUALIS,Thn’08,Wrna XV,MT,Thn'08, Over Kredit, Hitam, 2.0 L Cut,Mulus, Lengkap, Balik DP Rp 45 Jt/NEGO,Sisa Ass All Risk,BU . Cicilan 28x3,5 Jt.Hub : (061) Hub : 0852 7663 8282 777 00339 / 0853 7000 0339.

BIMANTARA

BIMANTARA CAKRA Thn’97, Wrn Hijau Tua Met, Model Sdh Accent + GLS,Sangat Irit BBM, VR, PS, PW,CL,EFi,AC,Mulus,Pajak Bln 1,1 Tgn, Hrga Rp 38,5jt. Hub: 0852 6171 6172 (ADI)

Mobil BIMANTARA CAKRA, Thn’97,Cet Baru,Hijau Met, Pajak Panjang,Full Audio,Jok Kulit,Ban Baru,Siap Pakai. Hub: 0812 6401 0710

NISSAN X-TRAIL ST A/ T,Thn'2004,Wrna Silver Stone, Kondisi Standart,Harga Rp.135 Jt/ Nego, Bisa Kredit. Hub : 0852 6262 8111 MECEDES BENZ C180, Kompressor, Tahun 2004/2005, Warna Hitam Metalik Peminat Hub : 0811 6133 667.

MARCEDES SHANG YONG 320, Thn’98 Akhir,W.Gold Met,Siap Pakai, AC,Tangan Pertama, BK Baru Perpanjang, Peminat Serius Hub : 0813 7548 9818 / 0852 3916 9688

Dijual MARCEDES BENS E220, Master Piece,Thn’94,W.Abu” Muda Met, Velg 18",Full Sound System (TV,Camera). Serius Hub : 081264562384 / 087867717684

DIJUAL MOBIL MERCY, Masterpiece, Type E200, Tahun'83, Warna Merah, Tiger, Harga 110 Jt NEGO. Hub : 0821 6074 7888. ( TP ).

DIJUAL Mobil MERCEDES BENZ JUAL CEPAT MERCEDES BENZ Type 220 E M/T,Thn 1995, E 240,Kompressor, Wrna Biru,Maservis,Peminat Thn 2001,Warna Hitam Metalik, Serius, Limited Edition. Hub : 0812 6456 2384 Hub : 0811 605 150.

HYUNDAI MATRIK Thn’2002 HYUNDAI ATOZ Tahun 2003, ,Wrna Hijau Met, Pajak Baru Warna Silver,AC,Tape,Kondisi Perpanjang,A/N Sendiri, Mulus. Kond.OK,Hrga 65jt / NEGO. Hub : 0852 7537 3284 Hub: 0813 6169 1520

HYUNDAI ATOZ NEW GLS ’02, W.Hitam,Mulus,Spedo Meter Bulat, Lampu Rem Kristal,BK Pilihan, Asli Mdn,Hrg 66,5jt / NEGO. Hub : 0823 6570 1978

HYUNDAI ACCENT, Thn'2000, DIJUAL Cepat HYUNDAI BIMANTARA CAKRA, Thn' 1996, Wrna Hitam, Wrna Hijau Met,BK Medan,AC Hrga Rp.55 Jt/Nego. Hub : 081 160 2045 Dingin,Mesin Terawat,. Hrga Rp.41 Jt/Nego. Hub : Pak Agus Hp.0813 6160 7079

ATOZ Thn 2004, W. Silver metalic, Manual, Velg racing, Jok mB Tech, Mulus, KM 58 Rbuan. Hub : 0821 6499 9088***

DIJUAL HYUNDAI ATOZ, Thn’00, HYUNDAI ATOZ,Thn’04,Wrna W.Kuning Met, AC,CD Pioneer,Velg Abu Met, Racing,Sangat Terawat, Angkutan BK Medan,Harga 69 Jt/NEGO. Umum Rahayu 53 (Amplas/ Hub : 0853 6161 5977 Belawan). Hub : FARID Hp.0823 6856 5373

DIJUAL HYUNDAI ATOZ, Thn’01,Wrna Hijau, Automatic,KM 33.xxx,Original. Hub : 0812 6378 9700

DIJUAL HYUNDAI ATOZ, Thn'2007,Wrna Hitam, Body Mulus Sekali,(Original). Hub : 0853 6185 0107 / (061) 7639 5078

HYUNDAI ATOZ 2003 GLS, Wrn Biru Met, Lengkap, Tape, TV ,VCD, Mulus, Siap Pakai. Hub: 0813 8117 9710

HYUNDAI TRAJET A/T Thn’01,Sky Blue, Sehat Terawat,KM 40 Ribuan,VR 18 JPG, HID 2 Set,KF Perfection, Peredam. Hub: 081 986 6633

HYUNDAI ATOZ,Tahun 2005, GLS, R/T,AC,PW, Mulus,Wrn Merah,Plat D,KM 73rb,Harga 75 Jt,BU. Hub : ( RIO ) 0816 482 8451

HYUNDAI TRAJET GL8, DIJUAL HYUNDAI MATRIX, Bensin, Thn'2005,Wrna Hitam, Tahun 2002, Terawat,Siap Pakai,Harga Warna Hitam, Manual,Mulus. Nego. Hub : 0812 8033 1667 Hub: 0813 7700 2189 Maaf TP.

DIJUAL HYUNDAI GRAND AVEGA,Thn'2012, Pemakaian Feb 2013,Manual,Wrna Hitam, Plat BK,Asuransi All Risk,Harga NEGO. Hub : 0811 625 1000

BMW 520, Thn ’90, Wrna Biru Met, MT, AC/PW/CL/RT/PS, Kondisi Sehat, Hrga 30jt Nego Hub 061-77 453 768

DIJUAL BMW X5, Thn '02, A/T, Wrna Hitam, 4.400CC, Jual Murah. Hub : 0812 6330 3288

DIJUAL BMW 318i, Thn’1996, Wrna Hitam,Alarm, Sound System, TV,Crystal Lamp,Velg Ori BMW, Maaf TP. Hub : Jl.Sekip Baru Hp.0812 3458 1551

Dijual BMW 318i E30 M40, Thn’90/ 91,Wrna Hitam,AC, Mesin Sehat, Pajak Panjang, Harga : 30 Jt/Nego. Hub : 0821 6350 0133

BMW 523i,Manual,Thn'97,Wrn Merah, KM 68 rb,Model Full Facelift, Peminat Serius,Hub: 0877 6882 3187

DIJUAL BMW 520 i,Thn’92,Wrn BMW 520i VANOS,Thn'94, Biru Metalik, Mulus,Jok Baru, Kulit, Wrna Hitam Met,Tranmisi Matic, MB Tech,Siap Pakai, Harga : 37 Jt Plat BM RIAU,Hrga Rp. 37 Jt/NEGO. / NEGO. Hub : 0852 6127 9526 Hub : 0813 6168 1288 (PAK AMIR).

BMW TYPE 318,Tahun 2002, W.Silver,Face Life, BK Medan Asli, Mobil Mulus. Hub : 0852 6100 5235

DIJUAL Mobil BMW ,Tahun 2002. Hub : 0813 6207 4720 / 0823 6823 1050

DIJUAL TIMOR Thn'97,Wrna Hijau, BK Medan, Kabulator, AC, DVD, TV, Mesin Halus Cat Mulus,Hrga Rp47jt / NEGO. Hub:0812 637 8705

DIJUAL MOBIL TIMOR,Thn 1997, Pemakaian 1998, Wrn Gold,Full Sound, Power Mono Blok,Velg Racing 17,AC,Power Window,Pajak Panjang, Mobil Siap Pakai, Hrg 50 J t/NEGO. Hub : 0852 6260 3060.

TIMOR SOHC,karburator thn’97 W.Merah Met,Pajak Pnjg 23-122013 Mulus,Original,PW,AC,CL, Hrg 42jt / NEGO Hub : 0823 6570 1978

DIJUAL TIMOR Thn'97,Wrna Hijau, BK Medan, Kabulator, AC, DVD, TV, Mesin Halus Cat Mulus,Hrga Rp47jt / NEGO. Hub:0812 637 8705

HINO JUMBO, 6x4, Thn’ 2001,Bak Besi Baru, Siap Jalan,Harga NEGO. Hub: 0812 6343 3105

SEPEDA MOTOR VESPA, Thn'2012, Wrn Merah, Type LX 150 LE, KM 1000,Tangan Pertama, Masi Baru. Hub :JL SETIA JADI NO 21 KARAKATAU.

JEEP WRANGLER,Thn 2011, Pemakaian 2012,Wrn Hitam, Velg 20", Ban 33,Mulus,Plat B,Hrg: 750 jt (NEGO). Hub : 0813 7577 7128

JEEP CJ7 Thn'83,Wrn Merah Spiesheeker, Sudah Modifikasi, Wranger, Velg,Ban Baru (Maxxis), Harga Rp 130jt / NEGO Hub: 0813 7491 0699 (Andre) 061-7752 1948 (Erwin)

DIJUAL 2 UNIT SEPEDA MOTOR BEIJING, tAHUN 2003, Harga Rp 2,5jt / NEGO. Hub: 0878 6900 8124

AUDI A4,thn '97,wrn Biru met,mulus, tinggal pakai,hrg 55jt murah. hub: 061-77719889

LAND ROVER FREELANDER Diesel, Tahun 2001, Wrna Hijau Met. Hub : 0812 608 7758 - 0813 6152 1829

ISUZU PANTHER BRAVO Thn'94,Wrn Merah Silver Metalic, AC Double Blower,PW,PS,CL. Hub :( ERWINSYAH ) 0852 9789 8585.

DIJUAL ISUZU PANTHER, Thn'1996, Wrna Hijau, Hrga Rp.55 Jt/Nego, Hub : Jl.Setia Budi No.50 (Bengkel Patimura ) Hp. 0812 6037 977 / 0821 6164 3592

DIJUAL ISUZU PANTHER HI GRADE,Thn’95, Warna Biru Met,Kondisi Terawat,Mulus,BK Asli Mdn, AC Double,CL,Power Steering,Harga Rp 67Jt/NEGO. Hub : (061) 7626 2157.Khusus Pemakai (TP) ISUZU PANTHER HI-SPORTY, Thn'96,Wrn Abu", Plat Asli Medan, Pajak Pjang Baru Urus Bln 7, AC Double Blower, CL,PW,Hrga Rp.69 Jt/Nego. Hub : 0812 6400 2600

Dijual GRAND LIVINA 2007 Akhir, Balik Dp 70jt,Sisa 10 x 6.3jt, Asuransi All Risk Sampai Bln 12, Hub: 061 7512 3484 ( JUSTIN )

BEIJING PROTON SAGA 1,3 Manual, Thn’09, Wrna Hijau Metalic, BK Medan,Harga 88 Jt/NEGO. Hub : 0853 7089 9893

PANTHER GRAND ROYAL Plus, Thn'96 Akhir, Wrn Biru Metalic, Mulus, AC Double Blower,DVD, Power P.Stering,P.Window,BK Mdn Asli,Hrg Rp 68 Jt. Hub : 0853 6216 6040.

DIJUAL Mobil Sedan HYUNDAI ELANTRA,Thn'96, Wrna Abu-Abu Silver,AC,Keadaan Siap Pakai,Harga Rp.38 Jt/Nego. Hub : 081 167 7106

BMW 520, Thn '90, Wrna Biru Met, MT, AC/PW/CL/RT/PS, Kondisi Sehat, Hrga 30jt Nego Hub 061-77 453 768


BURSA MOBIL ANDALAS

Jumat, 13 September 2013|Hal.19

Ford Ranger DC 4x4 2,9 L

Ford Ranger DC MT

CHEVROLET SPARK

DAIHATSU ROCKY

Biru met, Th’05, AC/RT/CD/velg everast/ban baru/mulus, Hub 0812 6349 4583, Hrg: Nego

Silver Met, Th’07, AC/PW/PS/RT/ CL, Hubungi : 0852 8525 9567 Harga : Nego

Thn '05, Wrna Silver, Hrga 65JT/ NEGO, Hub T.PUTERA MOBIL 081264660666

Thn ’99, Solar, Mesin Kering, Sehat, Wrna Hitam, Hrga 75Jt/ Nego, Hub : 0852 9712 6249

Daihatsu Terios TS

Daihatsu Espass Pick Up

DAIHATSU XENIA

Daihatsu Zebra MB

Daihatsu Taruna Oxxy FGX

Daihatsu Grandmax PU

Daihatsu Terios

DAIHATSUGRANDMAXPICK-UP

D. Xenia XI Deluxe Plus

Wrna Hitam ,Thn '09,hrga 135jt Nego Hub T.PUTERA AUTO MOBIL 0812 6466 0666

Hitam, Th’05, Mulus/Over Kredit Hub : 061 7624 2085 0819 875 152, Harga: Nego

Xi Deluxe, Wrna Silver Met, Thn ’10, Hrga 125Jt,/Nego Hub 77 Mobil 0811 645 660 / 0812 600 5957

Hijau, Th’90, Hub: 081973171303, Jl.Tirto Sari No.140 Masuk dr jalan padang (letda sujono), Hrg: Nego

Hitam, Th‘05, Bk medan asli, mobil siap Pakai, harga : nego Hubungi : 0877 6614 2355

Hitam, Th’10, Standar Hubungi : 0853 7038 3133 Harga: Nego

Hitam Met,Th’07, AC/PW/PS/RT/CL Hub: (061) 6630 555 / 6620 777 Harga : Nego

Thn'11,Wrna Hitam , Hrga Nego . Hub : T.PUTERA AUTO MOBIL Hp. 081264660666

Hitam, Th’11, jok baru/VR/PW/CL, Spion elektrik, parkir sensor, cat asli Hub : 0819 606 6788, Hrg: 135 Jt

Daihatsu Rocky

D. Xenia XI sporty 1.3

DAIHATSU ROCKY

MAZDA VANTREN

Mazda 2 MT

Mazda S 26 MT

4x4 Diesel ,thn 1993, wrna silverstone, hrga 85jt nego , hub 061 77 484 729

Hitam Met, Th‘09, Tangan Pertama, Hubungi : 0819 2053 143 061- 7744382, Harga:Nego (TP)

INDEPENDENT , Thn 2000, W. Hitam, AC, PW, PS, RT, CL. HUB T. PUTERA AUTO MOBIL 0812 6466 0666

Thn 1994, W. Abu-abu, M/T, AC, Harga Rp. 24jt/ nego. Hub : 061 7781 1101

Putih, Th‘11, TV head dress 3, kamera mundur, tape, Over Kredit DP:115 Jt, Hub: 061 7752 4646

Hitam, Th‘89, AC/PW/PS/RT/CD Tambahan Body Kit, kondisi sehat Hub: 061 91045785, Hrg: 37Jt/Nego

Honda Jazz iDSI

Honda Jazz RS

Honda City V-tech AT

Honda City Type Z

Honda CRV

Honda Odyssey MT

Honda Civic Wonder

Honda Civic Genio

H.New Accord VTIL MT

Hitam, Th’06, Km Rendah, Cat Orijinal, Tape Sony, TV, Bk Mdn Asli Hub :0819 9018 3333, Hrg: Nego

Abu-abu, Th‘11, AC/PW/PS/RT/CL Hubungi : 0812 6033 8351 Harga : Nego

Silverstone, Th’06, AC/PW/PS/RT/ CL, Hub : 0815 1980 6666 Harga: 150 Jt/Nego

Merah,Th ‘00, Over Kredit, balik dp 43 jt/nego, sisa 25 bulan, BPKB asli medan, Hub : 0812 6455 188

Coklat tua,Th‘04, AC/PW/PS/RT/CL Hubungi : 0813 6286 3385 Harga: 150 Jt / Nego

Silver, Th’02, Ori ,Build up, Komplit Hubungi : 0878 6828 5215 0819 5960 1181, Hrg: 150 Jt /Nego

Merah Tua, Th’86, AC,RT,BK medan, tgn pertama, Harga: Nego Hubungi : 0812 6371 1013

Putih, Th‘93, BK asli medan mulus AC/CD/kondisi sehat, Harga: 63 Jt/ Nego, Hubungi : 0812 6455 188

Hitam, Th’05, Tangan Pertama Hubungi : 0819 889 525 0878 6999 1889, Hrg : 190 Jt/Nego

Honda Accord

HYUNDAI ACCENT

Hyundai Accent

Hyundai Mighty PS 125

Hyundai Accent GLS MT

Hyundai Trajet AT

Hyundai Avega Type SG AT

Hyundai Verna

Biru Tua, Th’86, AC/PW/PS/RT/CL Hubungi : BANDA JAYA MOBIL 0852 7712 9999, Hrg : 31 Jt

Thn' 2000, warna merah, PW, CL, BR, VR, AC, tape, harga nego. Hub : 0813 6362 4433***

Hijau Met, Th’96, AC/PW/PS/RT/CL Hub : 0821 6872 4299 Harga: Nego

Biru, Th’10, Hub : 63 GAGAK HITAM, 061-7697 6363, 061 822 5362, Harga : Nego

Hitam, Th’01, pjk bln 9 ,VR, ban 90%, jok kulit, Hub: 0819 720 8695 0819 7259 636, Harga: 58 Jt/Nego

Abu-abu Met, Th’01, Lengkap, Super Mulus, KM 43rb Hub: 0838 1131 2000, Harga: 88 Jt

Hitam, Th’07, KM 4xxxx, mobil simpanan, mulus, Harga: 95 Jt/Nego Hubungi : 0813 7669 9928

Silver, Th’02, Balik DP 48 Jt, Angs 2 Jt 53 Rb x 26, VR, Ass all risk, Km 17 Rb, Hub: 0878 696 511 77

Isuzu Elf 120 PS HD

ISUZU PANTHER TOURING

Isuzu NKR 66

Isuzu Panther LM

ISUZU Elf

Isuzu Panther LS Turbo

Isuzu ELF 77 PS

I.PANTHER TBR 54 PU 2.5

Putih, Th’08, Hub : 63 GAGAK HITAM, 061-7697 6363, 061 822 5362, Harga : Nego

, Thn 2005, Warna Coklat Met, Kondisi sehat, pajak panjang, Harga Rp.165jt/ Nego. Hub : 0856 6406 2481

Putih, Th’02, Hub: 081973171303, Jl.Tirto Sari No.140 masuk dr Jalan Padang (Letda Sujono), Hrg: Nego

Hijau Met, Th’04, Ban Masih Spt Baru, Hub (061) 7713 1355, Hrg : 108 jt / Nego

Silver, Th’08, KS New Armada, AC Ducting, Mulus, tangan 1, Hrg: 200 Jt/Nego, Hub: 0812 6542 8688

Silver, Th’04, AC/PW/PS/RT/CL Hubungi : 061 7718 2814 Harga : Nego

Putih, Th’05, VR, ban baru, KS Tugas Anda, Hub : 0812 6407 436 / 061 4147695, Harga : 130 Jt

Biru, Th‘06, DP 15 jt, ang: 2,8 Jt x 35 bulan, Hub : BINTANG JAYA MOBIL 7664 9168, 0813 7077 4186

Isuzu ELF NHR 55 box fiber

Isuzu Panther New Royale

Mercedes Benz E 300 MT

Mercy Boxer E 300

Mercy Tiger 200

Mercy C230

Mercedes Benz 200

Mercy New Eyes E 230 MT

Putih, Th’03, Hub: 081973171303, Jl.Tirto Sari No.140 masuk dr Jalan Padang (Letda Sujono), Hrg: Nego

Hijau, Th‘00, AC/PW/PS/RT/CL Hubungi : 452 6911 Harga: Nego

Abu-abu,Th’91-93, Velg 18” Carlsson, Hub : 061-7750 2566 0819 881 649, Hrg:67.5 Jt/Nego

Hitam, Th’89/90, Body Master Piece, Hub : 0852 6444 7009, 6999 4090, Harga: 42 Jt/Nego

Merah, Th’85, Dashboard mulus, Hubungi: 0822 6709 1188 0852 7779 0637, Hrg: 43 Jt Nego

thn' 99, warna hitam, VR 17",sound system, KM rendah,harga nego. hub 085270080237

thn' 1947, warna putih, AC, PW, PS, CL, RT Hub 085359118669 hrg nego

Coklat Muda, Th‘97, Mulus, AC/PW/ PS/RT/CL, Hub : 061 6648 2970 Harga:109 Jt/Nego

Mercedes Benz N/E E 230

Mercy Boxer MT

Mercedes Benz e 230

MITSUBISHI LANCER

MITSUBISHI KUDA GRANDIA

Mitsubishi Galant V6 2.4 AT

Mits.Strada 4x4 Turbo

Mitsubishi Lancer Evo IV

Hitam, Th’97, Plat Tunggal/MT/Velg 18”/Full Sound, Hrg: Nego Hub: 085277799281 / 061 75018525

Merah, Th’89, AC/PW/PS/RT/CL Hubungi : 0853 7038 3133 Harga: Nego

tahun 1991 warnahitam, AC, CL, PW, PS, harga nego. hub 085276133587

Thn '82, Wrna Hitam, Orisinil, Terawat (Tinggal Pakai), Hrga 25Jt/Nego, Hub 0852 6134 0601 / 0853 7271 9728

Bensin, Wrna Merah Bata, Thn '05, AC,RT,VR, Satu Tangan Dari Baru, Orisinil, Hrga 120JT/Nego, Hub : 0852 1315 9666

Putih, Th’98, Ban Baru 4 Buah, Mulus, Siap Pakai, Hrg: 92 Jt/Nego Hubungi : 0821 6455 6678

Merah Silver, Th’05, AC/PW/PS/RT/ CL, BK Medan, Harga: Nego Hub : 0878 6912 4729 (Panjaitan)

Silver, Th’00, AC/RT/VR, Mulus, Siap Pakai, Harga: 107 Jt/Nego Hubungi : 0821 6455 6678

Mitsubishi PS 125 Canter

Mitsubishi Galant V6 2.0

Mitsubishi Kuda GLS D

Mitsubishi PS 110 HD

Mitsubishi PS 125 Canter

Nissan Terrano Spirit

Mitsubishi Fuso PS 190

Mitsubishi Kuda Grandia

MITSUBISHI BARU

Kuning, Th’08, Bak Besi Hub : 0812 6460 8998 Hrg : Nego

Hitam Met, Th’94, Siap Pakai, Hubungi : 0821 6455 6678 Harga: 50 Jt/Nego

Merah,Th’03, AC/PW/PS/RT/CL/BR Hub : 0856 5814 4222 0853 6132 1920, Hrg : 110 Jt/Nego

Kuning, Th’09, Hub : 63 GAGAK HITAM, 061-7697 6363, 061 822 5362, Harga : Nego

Kuning, Th’07,Bak Besi Hub : 0812 6460 8998 Hrg : Nego

Silver, Th’01, Pajak panjang, terawat, siap pakai & 1 tangan dari baru, Hub: 0819 853 357, harga : nego

Orange, Th’04, Hub : 63 GAGAK HITAM, 061-7697 6363, 061 822 5362, Harga : Nego

Abu Met, Th’02,AC/PW/PS/RT/CL 061) 6630 555 / 6620 777 Harga : Nego

Discount Kandas L300, T120, FUSO, Colt Diesel, Pajero Plus Hadiah. Hub LILI 0813 6220 7583

Mitsubishi L300 Box

Grand Livina Ultimate MT

MITSUBISHI DUMP TRUCK PS120

MITSUBISHI L300 Pick-UP

Nisssan X-trail 2.5

Nissan March AT

Nissan Grand Livina XV AT

Nissan Terrano

Hitam, Th‘91, Hub: 081973171303, Jl.Tirto Sari No.140 Masuk dr jalan padang (letda sujono), Hrg: Nego

Hitam, Th’07, 6 Speed, AC/PW/PS/ RT/CL, Hub : 0813 6139 1663 Harga : Nego

Wrna Kuning, Thn ’03, Kondisi Terawat, Berminat Hub 08126356090

Thn ’08, Wrna Hitam, Kondisi Sehat & Terawat, Hub 08126356090

Silver, Th’03, Jual Cepat (BU) Hubungi : 0812 6349 222 Harga : 148 JT/Nego

Silver met, Th’11 type komplit bln 8 Hubungi : 0821 6883 2382. Harga : 162 Jt/Nego

Silverstone,Th’09,AC/PW/PS/RT/CL Hubungi : (061) 77872711 Jl. Kapten Muslim No.174, Hrg: Nego

grandroad,thn'95,warna hitam hrg 80 jt(nego) hub 081264660666. Hub. T. Putera Auto Mobil

NISSAN X-TRAIL

OPEL BLAZER

Suzuki Karimun

Suzuki Side Kick

Suzuki Grand Vitara JLX

SUZUKI CARRY

Suzuki APV X

AT, Thn '04, Wrna Hitam, Hrga 150JT/ NEGO, Hub T.PUTERA MOBIL 081264660666

Biru Tua Met, Th’96, STNK s/d 2016, Hub : 0812 6107 2702 Harga : nego

Hijau Met,Th’00, AC/PW/PS/RT/CL Hubungi : (061) 69950735 Hrg : Nego

Biru, Th‘00, Sound system, Ban Maxsis semi cangkul, cat orijinal Hub : 0856 6764 4967, Hrg: 88 Jt

Hitam, Th’07, AC/PW/PS/RT/CL Hubungi : (061) 76346467 77040500, Hrg: Nego

Biru Met, Th‘04, Hrg: 48 Jt, DP 12jt ang1.45 Jt x 35 bln, Hub: BINTANG JAYA MOBIL, 0813 7077 4186

Coklat Met,Th’05, AC DB/PW/PS/ CL/CD, Mulus, Kembali Dp 38 Jt, Angs 28x, Hub :( 061) 76510962

Suzuki Forza

OVER KREDIT SUZUKI APV

Suzuki Escudo 1.6

SUZUKI SIDEKICK

Suzuki Karimun GX

SUZUKI FUTURA 1500cc

Suzuki Katana

Suzuki Aerio MT

Suzuki Carry

Hitam, Th’87, kondisi siap pakai, mulus, serius, hub: 06176207970 Harga : 19 Jt/Nego, TP

TypeGX,WrnaSilver,Thn'11,BanBaru,AC,TV,VR, BalikDP55JT/Nego,4.260.000/bulan,SdhByr21 Bln,Sisa27Bln,KM±26.000Hub:085213159666

Hitam, Th’04, AC/PW/PS/RT/CL Hubungi : 0813 7538 1541 061 7751 1415, Hrg: 124 Jt/Nego

Thn'99,Wrna Hitam,Siap Pakai, Harga Rp. 75 Jt/Nego. Hub : 0812 6013 963

Hitam, Th’05, DP 41jt, Angs 2,5 jt x 25 bln, Hubungi : 0813 7538 1541 061 7751 1415, Hrg: 89 Jt/Nego

Biru Met, Th‘03, Harga: 55 Jt/Nego Hub: BINTANG JAYA MOBIL 7664 9168, 0813 7077 4186

Biru, Th’00, Modifikasi 4x4, Siap Pakai, Original, Harga: 60 Jt Hub : 0821 6806 8618

Biru Tua Met, Th’03, AC/PW/PS/RT/ CL, Hubungi : 0821 6712 4568 Harga: 89 Jt/Nego

Biru muda, Th’88, Tugas Kita Hub : 0821 6234 6565 Harga : nego

Suzuki Katana 4x4 Short

Suzuki Super Jimni

SUZUKI BALENO

Suzuki Escudo XL 7

Suzuki Carry PU

SUZUKI SWIFT

Suzuki Escudo 2.0

S.CARRY ST MINIBUS 1.0

Suzuki Baleno

Hijau, Th’92, AC/RT/Velg Racing/ Ban Cangkul/Bumper Custom, FLock, Hub: 0853 7015 6666

Merah Marun, Th’83/84, AC/Tape/ TV/PR/Ban Radial, Hrg: 30 Jt/Nego Hub: 0812 6452 3773

Thn2000,WrnaCoklatMet,BKMedanAsli,BPKB 1NamaDariBaru,PajakPnjang,AC/PS/PW/BR/ VR,HrgaRp70jt/NET.Hub:08126568246

Silver, Th‘03, AC/PW/PS/RT/CL Hubungi : 452 6911 Harga: Nego

Hitam, Th’07, Standart Hub : CV. MITRA PERKASA (061) 6639617, Hrg : 73 Jt/Nego

Type ST, MT, Wrna Silver, Thn ’08, Mulus, Hrga 130Jt/Nego, Hub Griya18 Mobil 0812 6969 7722

manual thn' 05, warna silver, AC, DVD, sound, plat medan, kondisi mulus & siap pakai, hrg 125 jt / nego.Hub : 0813 6158 7315

Biru Met, Th‘05, Harga: 58 Jt/Nego Hub: BINTANG JAYA MOBIL 7664 9168, 0813 7077 4186

Hijau, Th’97, AC/PW/PS/RT/CL Hub : 0813 768 7781 Hrg: Nego

Suzuki Jimny

Suzuki Escudo 2.0

Suzuki Escudo 1.6 MT

SUZUKI CARRY PU

Suzuki Jimny

Suzuki Splash GL 1.2

Suzuki APV

Hijau, Th’84, Berminat Hubungi IKRIMAH, 0852 9754 2596 0816 314 0297, Harga : Nego

Silver, Th ‘02, 90% original, mulus, tape, ac, Hub : 0821 643 9344, Harga: Nego

Hitam,Th’06, AC/PW/PS/RT/CL Plat Bulan 8, Hub : 085270107609 Hrg: 135 JT / Nego

thn 2007, W. Hitam, Harga RP. 70jt/ Nego. Hub. SB Mobil – 0812 8758 3543

Putih, Th’84. Rombak Jadi Siera Hubungi : 0813 6104 0026 Harga : 45 Jt/Nego

Biru, Th’10, AC/PW/PS/RT/CL/ USB-CD/Mulus Hub : 0812 6557 8188, Hrg :115 JT

Hitam,Th‘07, full accesories/velg 17 Hubungi : 061 7782 6272 Harga: 110 Jt / nego


BURSA MOBIL ANDALAS

Jumat, 13 September 2013|Hal.20

SUZUKI KATANA GX

SUZUKI APV L

Timor SOHC

Timor DOHC

TIMOR SOHC

Timor DOHC

TOYOTA RUSH

Wrna Biru Met, Thn ’05, Hrga 95Jt/ Nego, Hub 77 Mobil 0811645660 & 08126005957

MT, Wrna Biru Met, Thn ’05, Hrga ’95, Hub 77 Mobil 0811645660 & 08126005957

Merah Met, Th’97, AC/Velg Racing Hub : 0812 6397 4599 Harga : 42 Jt / Nego

Coklat Met, Th‘98, RT/CD/AC/Plat B ( Sudah Tarik Berkas), hrg: 45 Jt Hubungi : 0819 6082 199

Hijau Tua Met, Th‘97, Mulus, Sehat, Bk asli mdn, Hub: 061 6999 4398 0813 6227 8898, Hrg: 47 Jt/Nego

Biru Met, Th‘98, AC/PW/PS/RT/CD Mulus Hub : 0821 6406 1444 Harga: 46 Jt/Nego

G, MT, Wrna Hitam, Thn ’07, Hrga 135JT/Nego, Hub 77 Mobil 0811645660 & 08126005957

TOYOTAAVANZA G

TOYOTA KIJANG KRISTA

TOYOTA KIJANG INNOVA G

TOYOTA COROLLA GL

Toyota Corona

Toyota Avanza G

Toyota Avanza type G MT

TOYOTA AVANZA TYPE S

MT, Wrna Silver Met, Thn ’09, Hrga 135JT/Nego, Hub 77 Mobil 0811645660 & 08126005957

Diesel, Wrna Biru Met, Hrga 125Jt/ Nego, Hub 77 Mobil 0811645660 & 08126005957

Bensin, Wrna Hitam Met, Hrga 177JT/Nego, Hub 77 Mobil 0811645660 & 08126005957

Hitam met, Th‘84, AC/TAPE, STNK & Pajak baru diperpanjang Hub: 0813 7087 0180, Hrg: 24 Jt

Abu-abu, Th’95, AC/PW/PS/CL/VR/ Alarm, Sound,CD/DVD, Ban Radial Hub : 087713886730, Hrg: Nego

Biru, Th’08, AC/PW/PS/RT/CL Hubungi : 0853 7038 3133 Harga: Nego

Silver, Th’05, AC/PW/PS/RT/CL Hubungi : 0811 655 657 Harga : Nego

Thn2008,WarnaSilver,BKMedanAsli,PajakFull 1Tahun,MobilMulus,Cet Asli,JarangPakai,Harga Rp127Jt/NEGO.\ Hub:(061)77007989.

Toyota Kijang LGX D

Toyota Yaris E

T. All New Corolla 1.8 MT

Toyota Kijang SGX

Toyota Kijang Krista D

Toyota Kijang MB

T. KIJANG AVANZA type G

T.Kijang Grand Extra Shot

TOYOTAKIJANGKRISTA

Biru Met, Th’01, AC/PW/PS/RT/CL Hub : (061) 7677 1595 Over kredit, Angs 23x, Balek DP 50

,thn 2006, wrna silver , MT ,AC, CL, PW, PS. hrga 138jt nego, hub 061 7775 2060

Silver, Th’00, AC/PW/PS/RT/CL Hubungi : 0877 6849 8223 Harga : 89jt Nego / BU

Biru met, Th‘97, Jog, ban dan lantai baru/ Asuransi bln 4, tahun 2012 Hub : +6281363783942, Hrg: 85 Jt

Hitam Met, Th’04, BK medan asli, AC AUDIO, Hrg:150 Jt/Nego , Hub: 0852 9778 3073, 0812 6343 1700

Hitam, Th’89, Hub: 081973171303, Jl.Tirto Sari No.140 Masuk dr jalan padang (letda sujono), Hrg: Nego

Hitam Met, Th‘10, Hrg: 148 Jt/Nego Hubungi: BINTANG JAYA MOBIL 7664 9168, 0813 7077 4186

Biru, Th‘93, AC/PW/PS/RT/CL/VR Hubungi : 0812 8637 9810 Harga: 70 Jt/Nego

Wrna Silver , Solar ,Thn'01, Hrga Nego . Hub : T.PUTERA AUTO MOBIL Hp. 081264660666

Toyota Kijang LGX B

Toyota Kijang LSX

Toyota Rush type G MT

TOYOTA AVANZA G

Toyota Hi Ace RH 11

TOYOTA KIJANG LGX

Toyota Avanza

Toyota Microbus Canter

Toyota Dyna 130 HT

Hitam,Th’01, AC/PW/PS/RT/CL Hubungi : (061) 77338585 Hrg:Nego

Biru, Th‘03, Ban Simox exstreem 31”, Full Modif Off Road, Hrg : Nego, Hub: 0813 3056 2393

Hitam, Th‘07, Standart, KM 61 Rb Hubungi : 061 7786 2002 Harga: 165 Jt/Nego

thn' 2006, warna hitam, AC,PW, PS, CL, RT Hub 085358034634 hrg nego

Coklat, Th’79, Standart Hubungi: 0811 657 486 Harga : 18 Jt/Nego

Diesel, Wrna Biru, Thn ’03, Hrga 160Jt/Nego Hub 77 Mobil 0811 645 660 / 0812 600 5957

Hitam, Th’11, Orisinil, Km 8.xxx, Terawat, Hub: 0853 7000 9315 0857 6064 4448, Hrg: 153 Jt/Nego

Biru,Th ‘08 Pemakaian 2009, Full AC dan Sound System, Hrg: Nego Hubungi : 0852 6117 2402

Merah, Th’10, Hub : 63 GAGAK HITAM, 061-7697 6363, 061 822 5362, Harga : Nego

TOYOTA AVANZA Type S

Toyota Innova Type V

Toyota Avanza Type G

Toyota Innova V 2.0

Toyota vios type G

Toyota Dyna 130 HT

Toyota HILUX Single Cabin

TOYOTA AVANZA Type G

Toyota Avanza

Wrna Silver, MT, Thn ’07, Balik DP 30jt 4.090.000 x 31 Hub T.Putera Auto Mobil 081264660666

Wrna Biru, Thn '05, Hrga 165jt Nego Hub T.PUTERA AUTO MOBIL 0812 6466 0666

Silver,Th’10, Jok Kulit/AC/PW/PS/ RT/CL, Hub : 0852 7019 3999 Harga:Nego

Hitam met, Th‘08, AC/PW/PS/RT/ CL, Body Mulus, terawat Hub : 061 7503 9661, Hrg: Nego

Hitam, Th’11, AC/PW/PS/RT/CL, Mulus, Harga Nego Hubungi: 0821 6056 5558

Merah, Th’10, Hub : 63 GAGAK HITAM, 061-7697 6363, 061 822 5362, Harga : Nego

Hitam, Th’08 akhir. AC/PS/RT/Ban Radial/Bak ada terpal, Hrg: Nego Hub : 085275890107, 081370099251

MT, Wrna Hitam Met, Thn ’07, Hrga 133Jt/Nego Hub 77 MOBIL 0811 645 660

Biru Met, Th‘04, AC/PW/PS/RT/CL 061) 6630 555 / 6620 777 Harga : Nego

TOYOTA ALPHARD 2.4 cc

Toyota Yaris E

Toyota Kijang Krista D

Toyota Cygnus AT

Toyota Fortuner Diesel AT

Toyota Kijang LSX D

T.Kijang Capsul LSX 1,8

TOYOTA KIJANG LGX NEW

TOYOTA AVANZA, Type G

type G, Warna Hitam, Thn'07, Tipe paling lengkap, KM 20ribuan, Harga Nego. Hub 0813 9739 5367

,thn 2006, wrna silver , MT ,AC, CL, PW, PS. hrga 138jt nego, hub 061 7775 2060

Biru, Th’00, AC/PW/PS/RT/CL Hubungi : 0812 8758 3543 Harga : Nego

Hitam,Th’00, AC/PW/PS/RT/CL Hub: PUTERA AUTO MOBIL 0812 6466 0666, Hrg : 450 Jt/Nego

Hitam, Th’10, AC/PW/PS/RT/CL Tangan 1, Mulus, Hrg: 350 Jt/Nego Hubungi: 0852 6233 8855

hijau met, Th’00, AC-DB/RT/VR Hub : Ganding Serasi Mobil 085270415599 , Hrg : Nego

Biru, Th’04, AC/PS/RT/CL/Original, Mulus, Harga: 123 Jt/Nego Hub: 0812 6444 989 (FAHREZA)

DIESEL,Thn2003,W.HijauTua(Kehitaman), AC,VR,BR,CD,PW,PS,RemoteAlarm, HargaNego.Hub:082161556788

Wrna Hitam, Thn ’09, Hrga 138 Jt/ Nego Hub 77 Mobil 0811 645 660 / 0812 600 5957

Toyota Corolla

Toyota Innova G Bensin

TOYOTA HARRIER AIR 5/300

T.Land Cruiser VXR AT

Toyota Hardtop D

Toyota kijang Innova 2.0 G

T.Corolla Twincam 1.6 LB

TOYOTA AVANZA Type G

TOYOTA KIJANG LSX

Biru, Th’78, Original/VR 13”/RT/AC dingin, Hubungi : 0852 7567 1010, 0812 6441 879, Hrg: Nego

Hitam, Th‘06, AC/PW/PS/RT/CL Hubungi : 0813 9726 8333 Harga : Nego

Thn 2004, Warna Hitam, Velg 22, Rp. 375jt/ Nego. Hub : PUTRA AUTO MOBIL 0812 6466 0666. Hub. T. PuteraAuto Mobil

Hitam, Th‘98, AC/PW/PS/RT/CL Hub : T. PUTERA AUTO MOBIL 0812 6466 0666, Hrg: 350 Jt/Nego

Coklat Met, Th’83, Ban besar Hub : 77188870 - 0821 6850 6555 Harga : 85 Jt/Nego

Bensin ,MT ,thn 2007 ,wrna hitam , hrga 178jt nego ,hub 0812 6518 8799

Biru Met, Th’89-90, terawat, Hubungi : 0852 6134 0601, 0812 6335 8191, Harga : Nego

Wrna Silver Met, Thn ’10, Hrga 145 Jt/Nego Hub 77 Mobil 0811 645 660 / 0812 600 5957

Diesel, Wrna Hijau Met, Thn ’97, Hrga 95 Jt/Nego, Hub 77 Mobil 0811 645 660 / 0812 600 5957

Toyota avanza G

Toyota Avanza G

OVERKREDITKIJANGGRANDEXTRA

OVER KREDIT TOYOTASOLUNA

Toyota All New Vios MT

Toyota Kijang LGX 1.8 B

Toyota avanza 1.5 Type S

Bimantara Cakra

Hitam, Th’07, AC/PW/PS/RT/CL Hubungi: 061 - 4535 978 061 - 4535 979, Harga : Nego

Silver, Th’07, AC/PW/PS/RT/CL Hubungi : 0852 9731 1959 Hrg: Nego

Hitam, Th’07, AC/PW/PS/RT/CL Hub : 0852 7009 2825 (061) 844 7682, Hrg: Nego

Merah Met, Th’03, kondisi mulus, terawat, Hub: 0812 646 2136 Harga : Nego

Hitam, Th’07, AC/PW/PS/RT/CL Mulus, Hub : 0813 7538 1541 061 7751 1415, Hrg: 142 Jt/Nego

thn'97,warna hitam,hrg 45 jt(nego) hub 081264660666

WrnaMerahMaron,Thn'94,AC,RT,VR,Siap MT, Wrna Silver,Thn '00, GLi,AC,RT,Ban Pakai,BalikDP36JT/Nego,2.337.000/Bln,Sdh Baru,BalikDP38JT/Nego,2.470.000/Bln,Sdh Byr15Bln,Sisa21BlnHub:085213159666 Byr12Bln,Sisa24Bln.Hub:085213159666

Kawasaki Ninja RR

NINJA WARRIOR

NINJA WARRIOR

H.GL-Pro Trail supermoto

Honda Gold Wing 1500 CC

Hitam, Th‘09, 100 % Mulus, Km 14 Rb, Hub : 0813 2228 2441 0819 1214 8222, Hrg : 29 Jt/Nego

THN 2008, W. Hitam, BK Pilihan, Rp. 43,5jt. Hub 0853 4557 9666

THN 2010, W. Hitam, BK Pilihan, Rp. 46jt Nego. Hub 0852 9645 8470

Hitam Met, Th’94, Velg Racing Hubungi : 081399933279 Harga: 8,7 Jt/Nego

Th’98, 6 cylinder, Made in USA Hubungi: 0812 8758 3543 Harga : 105 jt/Nego

All-New Subaru Forester dan memamerkan warna baru untuk Subaru XV. Forester 2.0XT generasi keempat terbaru ini memiliki fitur

performa mengemudi dan kualitas berkendara yang unggul yang didukung oleh mesin Direct Injection Turbocharged Boxer generasi baru. Selain itu, juga

Honda Brio Satya Mulai Dijual di Indonesia Bulan September 2013 nampaknya menjadi medio bagi para agen pemegang merek (APM) untuk menelurkan mobil murahnya (Low Cost Green Car/LCGC). Setelah Daihatsu Ayla dan Toyota Agya dirilis dua hari lalu, kini giliran jagoan LCGC Honda, Brio Satya diluncurkan di Jakarta, Rabu (11/9). Dengan kandungan lokal mencapai 85 persen, Brio Satya hadir dalam tiga varian, yakni E, S, dan A. Ketiga varian ini menggunakan platform dan basis model yang sama dengan Honda Brio yang telah lebih dulu dijual di Indonesia. Fitur baru seperti fog lamp dan rear

wiper juga dihadirkan pada eksterior Brio Satya (tipe E). Sementara fitur eksterior lainnya meliputi body colored side mirror (tipe E, dan S), body colored door handle (tipe E dan S), alloy wheel 14 inci (tipe E), power window, rear bumper garnish (tipe E), rear wiper (tipe E), fog light (tipe E), dan tail gate spoiler. Pada bagian interior, selain menawarkan kabin yang lapang dengan visibilitas yang luas untuk menambah keyakinan berkendara, juga terdapat hiburan, yakni audio system double Din AM/FM, single disc, MP3/ WMA plus Aux input, uSB port, made for iPod (tipe E), front and

rear speakers ( tipe E dan S). Seluruh tipe Brio Satya telah dilengkapi dengan rangka bodi GCON, dual SRS airbags, pretensioner seatbelt with load limiter, dan immobilizer. Honda Brio Satya dibekali mesin i-VTEC SOHC 1.2 liter 4 silinder yang sanggup menyemburkan tenaga 88 PS dan torsi 11,1 kgm pada putaran 4.500 rpm. Selain itu mobil yang berstandar EURO 4 ini juga dibekali teknologi drive by wire, shift hold control, serta grade logic control. Brio Satya menawarkan enam warna pilihan, yakni taffeta white, alabaster silver metallic, crystal

black pearl, rallye red, sunset orange II, dan polished metal metallic. Varian tertinggi Brio Satya tipe E dijual Rp 117 juta, tipe S dilabeli harga Rp 111 juta, dan terendah tipe A dibanderol Rp 106 juta on the road Jabodetabek. “Bagi Honda sendiri, Brio Satya merupakan model dengan harga terendah yang pernah diperkenalkan Honda di Indonesia. Dengan demikian, Brio Satya memberikan kesempatan bagi lebih banyak konsumen untuk menikmati standar kualitas Honda dengan harga lebih terjangkau,” tandas Tomoki Uchida, Presiden Direktur PT Honda Prospect Motor. (ots)

Subaru Forester dan XV Siap Mejeng di IIMS 2013 PT. TC. Subaru, distributor resmi Subaru di Indonesia memanfaatkan gelaran Indonesia International Motor Show (IIMS) 2013 dengan meluncurkan

dipamerkan untuk pertama kalinya di Indonesia, sebuah pilihan warna baru untuk Subaru XV - Tangerine Orange Pearl. Selain dari All-New Subaru Forester dan Subaru XV, jajaran model kendaraan di stan Subaru juga akan memamerkan WRX STI, WRX STI (UK SPEC), Impreza 2.0i-S, Outback 2.5i dan Subaru BRZ. Konsep stan Subaru akan didasarkan pada tema global Motion Stream, untuk menyoroti pernyataan merek Subaru yaitu Confidence

in Motion. “Desain stan dimaksudkan untuk menyampaikan nilai merek Subaru yaitu Enjoyment and Peace of Mind dan menciptakan ruang pamer yang memungkinkan untuk komunikasi yang lebih baik dengan pengunjung dengan memungkinkan semakin banyak konsumen untuk memahami dan memberikan pengalaman tentang Subaru pada semua pelanggan kami,” tulis Subaru dalam siaran persnya. (smc)

Wajah Nissan X-Trail 2014 Resmi Diungkap Setelah kemarin penampakan pertama Nissan X-Trail 2014 sempat muncul di internet, kini penampilan lengkap nan baru mobil jebolan Amerika ini telah secara resmi diungkap. Model global mobil pengganti Nissan Rogue di Amerika ini telah resmi diperlihatkan dalam Frankfurt Motor Show. Generasi baru Nissan X-Trail ini dibuat dengan

menggunakan chassis Common Module Family (CMF) sama dengan yang digunakan oleh produsen mobil asal Perancis, Renault. Penampilan Nissan XTrail baru ini pun makin agresif dengan headlamp menggunakan LED daytime running light yang lebih terang di padukan dengan three piece grille di bagian muka.

Bagian kabinnya kini muat untuk tujuh penumpang dengan pengaturan three row seat dan interior mewah serba berlapis kulit dengan paduan nuansa elegan warna hitam. Tak hanya kenyamanan dan kemewahan penampilan saja yang disuguhkan Nissan X-Trail 2014 ini. Berbagai fitur entertainment dan safety baru disematkan dalam SUV

Crossover ini. Setelah peluncurannya di Frankfurt Motor Show, kabarnya mobil ini akan

segera dipasarkan di 190 negara di seluruh dunia mulai triwulan pertama tahun depan. (ots)


BURSA MOBIL ANDALAS Suzuki iV-4 Concept Perkenalkan Diri Pabrikan asal Jepang, Suzuki memanfaatkan gelaran Frankfurt Motor Show 2013 dengan memperkenalkan konsep crossover kompak iV-4. Mobil ini hadir dengan dimensi panjang 4.125 mm, lebar 1.850 mm, tinggi 1.665 mm, dan panjang sumbu roda 2.500 mm.

Konsep iV-4 sendiri merupakan pewaris DNA kendaraan sport Suzuki yang kental dengan desain SUV. Tubuhnya terlihat kekar meski dimensinya kecil. Dengan pahatanpahatan di bagian sisi tubuh dan fender ‘menggelembung’, iV-4 seolah mengajak

Jumat, 13 September 2013|Hal.21

New Freed 7 Seater Paling Murah Rp 260,4 Juta

pemiliknya untuk berpetualang di alam terbuka. Rencananya model ini akan diproduksi mulai 2015 di Hungaria. Suzuki menjamin model produksi dari iV-4 akan ringan dan menjadi salah satu model beremisi paling rendah di kelasnya. (smc)

Daihatsu New Terios

Lebih Stylish, Harga Mulai Rp 197 Jutaan

mencolok dan masih tetap dilengkapi dengan reflektor. Untuk pelek, hanya desainnya diganti, dari palang lima menjadi sepuluh. Sedangkan untuk warna ada limited edition dan lagi trend saat ini, yaitu warna putih. Interior yang berubah adalah warna dan motif jok, center cluster atau bagian tengah dari dashboard sebagai tempat untuk audio, gril dan tombol AC. Perubahan lain adalah meter kombinasi atau panel instrumen, kepala tongkat pemindah gigi (manual dan otomatik), setelan ketinggian jok, tambahan tombol audio pada setir (untuk TX dengan transmisi otomatik), konsol boks tengah, tuas pengungkit jok untuk melipat jok tengah (untuk akses tempat duduk paling belakang). Sandaran selang-selang yang mengarah ke atas. jok belakang sekarang Daihatsu New Terios menambah penampilan menghubungkan Ukurannya lebih besar. bisa dipisah 50:50. generasi sebelumnya menjadi lebih stylish dan pompa dengan rumah Desain rumah lampu Suspensi disetel garang. Disamping penambahan dan penggantian setir. kabut juga berubah. ulang. Antara lain per beberapa fitur dan komponen, membuat SUV dengan Eksterior New Di belakang, keong dan perdam 7 penumpang ini menjadi lebih nyaman dikendarai. Terios yang berubah perubahan tak kejut, lengkap ayun. Saat ini New Terios Rp 197.500.000 untuk Daihatsu New adalah pada wajah mencolok. Lampu Tujuannya, untuk sedang dipamerkan di type TS Extra, Rp 203 Terios, menggunakan depan yang gril. Kalau kombinasi, hanya detil meningkatkan atrium Plaza Medan juta type TS A/T electric power steering dulu plong blong, dalamnya yang diubah kenyamanan Fair. Pantauan Bursa Extra, Rp 219.050.000 (EPS). Motornya sekarang diberi dengan menggunakan (utamanya untuk ornamen harisontal Mobil Andalas, Kamis type TX M/T, Rp langsung dipasang di lensa bening. Versi penumpang (12/9), pihak 229.350.000 type TX kolong setir. Sehingga berlapis krom ban lama, lampu rem yang bekakang) dan penyelenggara M/T ADV, Rp ruang mesin jadi lebih berlubang-lubang. Di berada di paling atas, stabilitas. Juga ada pameran Astra 233.250.000 type TX lega karena tidak ada tengahnya dipasang berbentuk bila kita tambahan akustik di International Daihatsu A/T, dan Rp lagi pompa dan v-belt- logo Daihatsu. Lainya kota dengan sudut dashboard untuk adalah bumper, membanderol New 245.050.000 type TX nya, tabung cairan bulat. Sedangkan menurunkan suara Terios paling murah sekarang lengkungan bumper belakang tidak berisik. (Anita) A/T ADV. power steering serta

Honda IDK 2 menggelar pameran di atrium Plaza Medan Fair. Selain menghadirkan All New CR-V di arena pameran, juga menawarkan New Freed 7 seater yang dibanderol mulai harga Rp 260.400.000. Pantauan Bursa Mobil Andalas, Kamis (12/9) di arena pameran, harga Rp 260.400.000 tersebut dibanderol untuk New Freed 7 seater tipe A/T, sedangkan PSD A/T dijual Rp 287.400.000. New Freed hadir dengan berbagai perubahan pada desain eksterior dan interior. New Freed memiliki desain yang lebih stylish pada lampu depan, grill, bumper, lampu belakang, rear license garnish, velg dan warna baru pada interior. Di sisi depan, Front Grill tampil lebih elegan dengan desain Full Chrome dan

desain baru Bumper. Di bagian belakang, New Honda Freed memiliki desain License Garnish terbaru dengan chrome yang lebih lebar ditambah desain baru lampu belakang. Untuk mesin, New Honda Freed menggunakan mesin i-VTEC 1.5 liter untuk menghasilkan keseimbangan antara efisiensi bahan bakar dan tenaga yang besar serta Transmisi percepatan sebesar 5 percepatan (5 AT). Mesin itu dapat menyemburkan tenaga sebesar 118 PS dengan torsi maksimal 14.9 kgm/ 4800 rpm. Suspensinya menggunakan McPherson Strut with stabilizer dan suspensi belakang HShapeTorsion Beam. Sementara untuk sistem keamanan, New Honda Freed menggunakan struktur bodi G-Con+ACE

tm untuk melindungi kabin dan menyerap energi ketika benturan dari berbagai sisi. SRS Front Airbags untuk melindungi pengemudi dan sabuk pengaman dengan teknologi Pretensioner yang menjaga posisi tubuh pada tempatnya serta Load Limiter yang berfungsi mengurangi tekanan pada bagian dada. Mobil ini juga menyematkan teknologi pengereman ABS (AntiLock Braking System) untuk mencegah terkuncinya roda ketika pengereman mendadak dan EBD (Electronic BrakeForce Distribution) untuk mendistribusikan daya pengereman sesuai dengan beban kendaraan. Untuk mencegah pencurian, New Honda Freed dilindungi oleh fitur keamanan Immobilizer Anti-Theft System dan Security Alarm. (Anita)

Mobil ‘Kuntet’ Ini Mau ke Indonesia

Pabrikan mobil asal Malaysia Proton terus ‘menghujani’ Indonesia dengan model terbaru. Seteleh sedan Preve, Proton yang berbasis di Shah Alam, Selangor Malaysia akan meluncurkan model terbaru Proton Suprima S. Masuknya Proton Suprima S atau wujud hatchback dari sedan Preve ini ke Indonesia terendus dari data Tanda Pendaftaran Tipe Kendaraan Bermotor, yang dikelola oleh Kemenperin. Saat ini, Proton Suprima S masuk tahap

homologasi. Jika resmi masuk Tanah Air, Proton Suprima S bakal melawan Honda Jazz dan Toyota Yaris untuk merebut hati konsumen. Di Malaysia Proton Suprima S tersedia 2 varian yaitu Executive dan Premium dengan harga mulai Rp 241-253 juta. Belum ada informasi berapa harga Proton Suprima S begitu mengaspal di Indonesia. Proton Suprima S ditopang mesin kapasitas 1.600 cc ProTonic Continuous Variable

Transmission (CVT) 7 percepatan plus turbocharged yang bisa menghasilkan tenaga 140 hp pada 5.000 rpm dan torsi 205 Nm pada 2.000 hingga 4,.00 rpm. Fitur ABS, EBD, brake assist, electronic stability control (ESC), traction control tersebut sudah menjadi fitur standar Proton Suprima S. Belum lagi, Proton Suprima S ditambah perlengkapan 6 airbag di kabin penumpang (front, side, curtain). Fitur ini menjadi nilai plus Proton Suprima S. (dto)

Ferrari 458 Speciale Mejeng di Frankfurt Ferrari 458 Speciale telah menampakkan wujudnya di gelaran Frankfurt Motor Show yang baru dibuka untuk wartawan kemarin (10/9/2013). Menurut Presiden Direktur Ferrari Luca di Montezemolo, Speciale diciptakan

Tips

P

perusahaan tim balap Formula Satu. Speciale menggunakan mesin V8 yang menghasilkan tenaga 605 PS pada 9.000 rpm tanpa turbo dan bisa melesat 0-100 kpj dalam 3 detik. Varian baru ini dibanderol 238.000 euro atau sekitar Rp 3,54 miliar Chevrolet Camaro di Italia. (smc) Convertible akan masuk diler Eropa sebelum akhir tahun ini. Harga yang ditawarkan mulai 39.990 euro atau 7. Letakkan mobil di Rp611 jutaan. bagasi atau tempat parkir Mobil ikonik yang tertutup (mobil sudah harus membuat debut di dalam keadaan kering) agar Frankfurt Motor Show tidak kena hujan lagi 2013 itu mendapatkan setelah dicuci. sedikit penyegaran 8. Lapisilah lantai di dari generasi dalam mobil dengan koran sebelumnya. agar saat hujan, Anda dapat Bumper depan dan masuk tanpa membasahi belakang dimodifikasi, lantai. Ini akan membantu lampu belakang baru, mencegah tumbuhnya jamur di dalam mobil. Semoga 8 cara ini berguna saat Anda melakukan perawatan mobil dan bisa dipraktekkan walaupun tidak hujan. Cara ini pun bisa dilakukan untuk perawatan kendaraan lainnya selain mobil. (net)

bagi konsumen yang ingin merasakan sensasi mengemudi lebih ekstrim. “Kami mengambil langkah lebih maju untuk performa,” jelas Luca seperti diberitakan Reuters. Speciale menggunakan beberapa dari teknologi yang digunakan oleh

Merawat Mobil Saat Musim Hujan

erawatan untuk menjaga keawetan mobil agar tetap baik pada musim hujan ini sangat dibutuhkan. Musim hujan merupakan musim dimana mobil bisa cepat rusak. Air

hujan mengandung garam yang dapat merusak permukaan cat mobil, bila didiamkan terlalu lama dapat membuat permukaan mobil berkarat dan kusam. Untuk mencegahnya,

berikut tips perawatan mobil yang bisa Anda gunakan: 1. Cek bagian saringan, saluran, tangki bahan bakar untuk memastikan tidak ada kebocoran atau lubang yang menjadi jalan masuk bagi air agar bahan bakar tidak tercampur dengan air. 2. Selain tempat bahan bakar, cek juga bagian penutup sistem elektrik. Pastikan air tidak akan masuk karena air yang masuk akan membuat mobil mogok karena arus pendek. 3. Pada saat mobil kena hujan, jangan tunggu air di permukaan mobil kering baru dicuci. Gunakan sabun mobil berbusa dan spon

halus saat pencucian mobil. Ini bagian penting dalam perawatan mobil. 4. Semprotkan Silicone Spray secara berkala pada komponen mobil yang terbuat dari karet dan kaca. Hal ini untuk menjaga kelenturan dan memperkuatnya. 5. Gunakan Contact Cleaner dalam proses perawatan mobil Anda. Gunakan ini pada bagian mobil yang menggunakan sistem elektrik untuk mengantisipasi masuknya air dari hujan atau genangan air. 6. Secara berkala aplikasikan pelumas untuk bagian engsel pintu mobil agar tidak berkarat.

Chevy Camaro Convertible Dijual Mulai Rp 611 Jutaan dan memiliki gaya retro yang cukup menggoda dari model Camaro. Sementara interiornya dilengkapi dengan opsi jok Recaro, warna baru head-up display dan sistem entertainment MyLink dengan layar sentuh 7 inci, USB, AUX, dan Bluetooth. Untuk jantung

pacunya, Chevy Camaro Convertible dibekali dengan mesin V8 berkapasitas 6,2 liter yang menghasilkan tenaga sebesar 432 hp. Akselerasi dari 0100 km/jam (62 mph) tembus dalam waktu 5,4 detik untuk convertible dan 5,2 detik untuk coupe. (smc)


BURSA MOBIL ANDALAS

Jumat, 13 September 2013|Hal.22

Chrysler Tarik 15 Ribu Siapkan Unit 3 Model Terbaru di IIMS Renault Indonesia Renault, merek mobil asal Perancis siap mengembangkan sayap dan memasarkan produknya di Indonesia dengan langkah awal menghadirkan tiga model mobil terbarunya sekaligus, yaitu Renault Duster, Renault Megane dan Renault Koleos. Debut ketiga mobil pada ajang pameran baru Renault Indonesia tersebut akan dimulai

Indonesia International Motor Show (IIMS) yang akan digelar pada tanggal 19-29 September mendatang sebagai momen kembalinya Renault ke Indonesia. Hal tersebut sesuai

dengan yang diungkapkan oleh Ario Soerjo, selaku Sales & Marketing Division Head PT Auto Euro Indonesia sebagai agen pemegang merek Renault di Tanah Air. “Di IIMS akan kita

perlihatkan semuanya,” ujar Ario di Jakarta. Lebih lanjut, Ario juga mengungkapkan bahwa beberapa model andalannya yang dirasa cocok untuk pasar Indonesia. “Duster, Koleos dan Megane. Kita juga mau meluncurkan Megane edisi khusus, kita

dapat 3 unit dari 500 unit Megane edisi khusus yang diproduksi kali ini,” jelasnya. Renault Duster merupakan mobil digunakan sebagai basis pengembangan Nissan Terrano 2014 yang baru saja diluncurkan di India beberapa waktu lalu. Renault Duster merupakan kendaraan SUV tangguh yang

tersedia dalam beberapa pilihan sistem penggerak roda 4×2 dan 4×4. Renault Koleos merupakan mobil jenis SUV kompak dengan desain unik khas Eropa. Pertama kali diperkenalkan pada ajang Geneva Motor Show 2008 silam dan kemudian mendapat revisi pada tahun 2011. Sebagai mobil jenis SUV kompak, Koleos menawarkan kenyamanan layaknya sebuah mobil sedan dalam bentuk SUV

tangguh namun memiliki daya angkut seperti MPV. Model ketiga yang akan diperkenalkan Renault Indonesia adalah Megane. Mobil Renault Megane sendiri untuk pasar luar negeri hadir dalam beberapa model varian, mulai dari Megane Estate, Megane Coupe, Megane Berline, Megane Coupe-Cabriolet hingga Megane RS. Untuk pasar Indonesia belum diketahui model mana yang akan dihadirkan.

Tetapi sepertinya dari kesemua model Renault Megane, dimana ketiga model Estate, Coupe dan Berline diantaranya akan dipasarkan di Tanah Air. Selain menampilkan ketiga mobil andalannya yang akan dipasarkan di Indonesia, pada gelaran IIMS Renault juga akan menampilkan Renault Clio sebagai pajangan. Ada juga mobil balap F1 tim Lotus yang turut dipamerkan. (iot)

Mitsubishi Lancer Mobil Teraman 2013

Toyota 86 Versi Hybrid Tunggu ‘Lampu Hijau’ Setelah sukses mempopulerkan mobil sport Toyota 86, merek Jepang itu kini

dikabarkan bergerak lebih maju lagi. Toyota

ISUZU MODEL

HARGA

TBR541 E2 PICK UP TURBO TBR541 E2 PICK UP TURBO FD TBR541 E2 PICK UP TURBO GD TBR541 E2 SMART-1 TBR541 E2 SMART FF-1 TBR541 E2 LV-1 TBR541 E2 LV FF-1 TBR541 E2 ADVENTURE-1 TBR541 E2 LS FF-1 TBR541 E2 TOURING FF-1 TBR541 E2 GRAND TOURING FF-1 D-MAX SINGLE CABIN -EURO 2 D-MAX DOUBLE CABIN -EURO 2 D-MAX DOUBLE CABIN E2 MINING D-MAX DOUBLE CABIN E2 EXTRA D-MAX DOUBLE CABIN RODEO-EURO 2 D-MAX DOUBLE CABIN RODEO-EURO 2 A/T

RP148.500.000 RP149.500.000 RP152.500.000 RP221.500.000 RP223.500.000 RP230.500.000 RP232.500.000 RP244.000.000 RP258.600.000 RP264.500.000 RP279.000.000 RP274.500.000 RP319.000.000 RP334.000.000 RP322.000.000 RP350.000.000 RP369.000.000

HYUNDAI MODEL

HARGA

I10 GLI A/T F/L I10 GLS M/T I10 GLS A/T I10 LTD M/T I10 LTD A/T AVEGA GLI M/T AVEGA GLI A/T AVEGA GX M/T AVEGA GX A/T I20 GL M/T I20 GL A/T I20 SG M/T I20 SG A/T I20 CRDI M/T GRAND AVEGA M/T GRAND AVEGA SHIFT TRONIC A/T NEW TUCSON GLS A/T NEW TUCSON GLS LTD A/T NEW SANTA FE 2.7 V6 5 SEATER 4X2 A/T SONATA SEDAN 2.4 A/T H-1 ELEGANCE GASOLINE A/T (CKD) H-1 XG GASOLINE A/T (CKD) H-1 ELEGANCE M/T CDRI (CKD) H-1 ELEGANCE A/T CDRI (CKD) H-1 XG A/T CDRI (CKD)

RP. RP. RP. RP. RP. RP. RP. RP. RP. RP. RP. RP. RP. RP. RP. RP. RP. RP. RP. RP. RP. RP. RP. RP. RP. RP.

I10 GLI M/T F/L

153.900.000 166.900.000 159.900.000 153.900.000 163.900.000 176.900.000 162.900.000 174.900.000 155.900.000 167.900.000 196.900.000 209.900.000 205.900.000 218.900.000 222.900.000 177.900.000 189.900.000 326.900.000 334.900.000 425.900.000 485.900.000 399.900.000 425.900.000 429.900.000 449.900.000 475.900.000

SUZUKI MODEL

HARGA

PICK UP 1.5 FLAT DECK PICK UP 1.5 WIDE DECK REAL VAN DX REAL VAN GX APV PICK UP APV GE (FACE TO FACE) APV GE – PS APV GL ARENA APV GX M/T ARENA APV GX A/T ARENA APV SGX M/T ARENA APV SGX A/T ARENA APV SGX LUXURY R15 M/T APV SGX LUXURY R15 A/T APV SGX LUXURY R17 M/T APV SGX LUXURY R17 A/T NEW KARIMUN ESTILO 1.0 SPLASH GL SWIFT ST M/T SWIFT ST A/T SWIFT GT3 M/T SWIFT GT3 A/T SX4 CROSS OVER M/T SX4 CROSS OVER A/T SX4 CROSS OVER M/T RC1 SX4 CROSS OVER A/T RC1 GRAND VITARA 2.0 M/T GRAND VITARA 2.0 A/T GRAND VITARA 2.4 M/T GRAND VITARA 2.4 A/T

RP. RP. RP. RP. RP. RP. RP. RP. RP. RP. RP. RP. RP. RP. RP. RP. RP. RP. RP. RP. RP. RP. RP. RP. RP. RP. RP. RP. RP. RP.

TOYOTA MODEL

NEW AVANZA 1,3 E M/T NEW AVANZA 1,3 E A/T NEW AVANZA 1,3 G M/T NEW AVANZA 1,3 G A/T NEW AVANZA 1,5 G M/T NEW AVANZA VELOZ M/T NEW AVANZA VELOZ A/T YARIS J M/T YARIS J A/T YARIS E M/T YARIS E A/T YARIS S M/T YARIS S A/T

99.300.000 99.600.000 117.300.000 125.300.000 101.800.000 146.300.000 149.300.000 159.300.000 172.300.000 184.300.000 178.300.000 190.300.000 188.800.000 200.800.000 192.800.000 204.800.000 145.300.000 163.300.000 190.800.000 202.800.000 205.800.000 217.800.000 221.800.000 233.800.000 235.800.000 247.800.000 320.800.000 332.800.000 345.800.000 357.800.000

HARGA

RP159.200.000 RP169.800.000 RP175.000.000 RP186.000.000 RP182.300.000 RP188.100.000 RP198.000.000 RP203.800.000 RP214.450.000 RP210.650.000 RP221.250.000 RP221.300.000 RP237.600.000

kini tengah merancang versi hybrid untuk Toyota 86.

Senior Manager Toyota untuk rekayasa drivetrain Koei Saga mengisyaratkan kalau versi hybrid dari mobil bernama lain GT86 itu bisa menggunakan sistem yang memadukan kemampuan di jalan dan di trek. “Pekerjaan pengembangan cukup maju sekarang, jadi jika lampu hijau diberikan,

kami siap untuk melakukannya,” katanya di Autocar. “Kami cukup siap karena kita memiliki sistem hybrid yang dapat kami gunakan untuk berbagai jenis kendaraan, memanfaatkan mobil penumpang bersistem hybrid, dan kami juga memiliki mobil balap yang berorientasi pada sistem hybrid (di TS030

YARIS S A/T TRD ALL NEW VIOS E M/T ALL NEW VIOS G M/T ALL NEW VIOS G A/T ALL NEW VIOS G A/T TRD COROLLA ALTIS E M/T COROLLA ALTIS G A/T COROLLA ALTIS V A/T CAMRY G A/T CAMRY V A/T CAMRY Q A/T RUSH G VVTI M/T RUSH G VVTI A/T RUSH S VVTI M/T RUSH S VVTI A/T RUSH S VVTI M/T DRESS UP RUSH S VVTI A/T DRESS UP KIJANG INNOVA BISNIS M/T BENSIN KIJANG INNOVA J M/T BENSIN KIJANG INNOVA J M/TDRESS UP BENSIN KIJANG INNOVA E M/T BENSIN KIJANG INNOVA E A/T BENSIN KIJANG INNOVA G M/T BENSIN KIJANG INNOVA G A/T BENSIN KIJANG INNOVA G M/T LUX BENSIN KIJANG INNOVA G A/T LUX BENSIN KIJANG INNOVA V M/T BENSIN KIJANG INNOVA V A/T BENSIN KIJANG INNOVA V M/T LUX BENSIN KIJANG INNOVA V A/T LUX BENSIN KIJANG INNOVA E M/T DIESEL KIJANG INNOVA G M/T DIESEL KIJANG INNOVA G A/T DIESEL KIJANG INNOVA V M/T DIESEL KIJANG INNOVA V A/T DIESEL FORTUNER G LUX BENSIN FORTUNER G LUX TRD BENSIN FORTUNER V A/T BENSIN FORTUNER G M/T DIESEL FORTUNER G M/T TRD DIESEL FORTUNER G A/T DIESEL FORTUNER G M/T TRD DIESEL HILUX PICK UP CHASIS M/T BENSIN HILUX PICK UP STD M/T BENSIN HILUX PICK UP STD M/T DIESEL HILUX 2 CABIN E M/T DIESEL HILUX 2 CABIN G M/T DIESEL

RP263.600.000 RP234.900.000 RP249.200.000 RP262.900.000 RP283.100.000 RP380.450.000 RP403.400.000 RP434.950.000 RP521.300.000 RP546.650.000 RP716.450.000 RP214.750.000 RP225.200.000 RP224.550.000 RP239.200.000 RP227.300.000 RP241.950.000 RP203.300.000 RP214.450.000 RP219.350.000 RP240.500.000 RP254.050.000 RP261.100.000 RP275.200.000 RP271.400.000 RP285.500.000 RP298.800.000 RP312.800.000 RP308.350.000 RP322.350.000 RP257.500.000 RP276.750.000 RP290.800.000 RP314.650.000 RP328.800.000 RP469.250.000 RP494.700.000 RP522.050.000 RP405.150.000 RP430.050.000 RP417.750.000 RP442.650.000 RP157.100.000 RP164.600.000 RP172.300.000 RP335.100.000 RP355.450.000

FORD MODEL

HARGA

SINGLE CABIN PICK UP 4X2 M/T SINGLE CABIN PICK UP 4X4 M/T RAS CABIN 4X4 M/T DOUBLE CABIN HI-RIDER 4X2 M/T DOUBLE CABIN HI-RIDER 4X2 A/T DOUBLE CABIN BASE 4X4 M/T DOUBLE CABIN XLT-D 4X4 M/T DOUBLE CABIN XLT 4X4 M/T DOUBLE CABIN XLT 4X4 A/T EVEREST XLT 4X2 M/T EVEREST XLT 4X2 A/T EVEREST XLT 4X2 A/T LTD EVEREST XLT 4X4 M/T ESCAPE XLT 4X2 A/T ESCAPE LTD 4X2 A/T FOCUS FORD FIESTA STYLE M/T FORD FIESTA TREND M/T FORD FIESTA TREND A/T FORD FIESTA SPORTY A/T

NISSAN MODEL

LIVINA 1.5 L MY 2011 XR M/T LIVINA 1.5 L MY 2011 XR A/T LIVINA 1.5 L MY 2011 X-GEAR M/T LIVINA 1.5 L MY 2011 X-GEAR A/T GRAND LIVINA 1.5 L S M/T GRAND LIVINA 1.5 L SV M/T GRAND LIVINA 1.5 L SV A/T (NEW) GRAND LIVINA 1.5 L XV M/T GRAND LIVINA 1.5 L XV A/T GRAND LIVINA 1.5 L XV HWS M/T GRAND LIVINA 1.5 L XV HWS A/T GRAND LIVINA 1.5 L XV ULTIMATE A/T GRAND LIVINA 1.8 L ULTIMATE M/T GRAND LIVINA 1.8 L ULTIMATE A/T TEANA 2.5 L-V6*+VKOOL CVT AT NAVARA M/T NAVARA A/T ELGRAND 3,5 L-V6 CVT AT MARCH 1.2 L M/T MARCH 1.2 L A/T MARCH 1.2 NISMO M/T MARCH 1.2 L XS (HWS) A/T MARCH 1.2 L AUTECH A/T NEW X-TRAIL 2.0 M/T NEW X-TRAIL 2.0 CVT A/T NEW X-TRAIL ST 2.5 CVT A/T NEW X-TRAIL XT 2.5 CVT A/T NEW X-TREMER 2.5L CVT A/T SERENA 2.0 L COMFORT TOURING /CT A/T SERENA 2.0 L NEW HIGHWAY STAR/HWS A/T SERENA 2.0 L HIGHWAY STAR/ HWS AUTECH A/T

RP. RP. RP. RP. RP. RP. RP. RP. RP. RP. RP. RP. RP. RP. RP. RP. RP. RP. RP. RP.

175.500.000,268.000.000,279.500.000,313.500.000,329.000.000,321.000.000,342.000.000,367.000.000,381.000.000,368.500.000,385.500.000,401.000.000,451.000.000,356.000.000,372.000.000,279.500.000,198.000.000,204.500.000,218.500.000,244.000.000,-

HARGA

RP191.754.000 RP199.075.000 RP206.711.000 RP214.047.000 RP176.361.000 RP186.361.000 RP196.361.000 RP202.068.000 RP210.454.000 RP215.168.000 RP223.554.000 RP221.454.000 RP265.069.000 RP273.319.000 RP519.429.000 RP379.100.000 RP391.711.000 RP890.000.000 RP155.965.000 RP166.546.000 RP176.546.000 RP175.965.000 RP180.965.000 RP339.213.000 RP369.921.000 RP387.643.000 RP403.172.000 RP413.172.000 RP308.020.000 RP359.643.000 RP377.643.000

LMP1 racer dan Prius GT300 dari Japan Super GT series),” tambahnya. “Jadi saya pikir tidak akan terlalu lama di masa depan lampu hijau akan datang,” lugasnya. Saat ini, kembaran Subaru BRZ tersebut dibekali mesin berkapasitas 2.0 liter empat silinder yang dapat memuntahkan 200 tenaga kuda dan torsi 205 Nm. (dto)

JUKE 1.5 L CVT A/T JUKE 1.5 L CVT RX A/T NEW MURANO 3.5 L A/T

DAIHATSU MODEL

GRAND MAX PU 1,3 STD /3W GRAND MAX PU 1,5 STD /3W GRAND MAX PU 1,5 PS AC GRAND MAX PU 1,3 BOX GRAND MAX PU 1,5 BOX GRAND MAX BILND VAN 1,3 GRAND MAX BILND VAN AC 1,3 GRAND MAX BILND VAN 1,3 AMBULANCE AC GRAND MAX MB 1,3 D GRAND MAX MB 1,3 D FF GRAND MAX MB 1,3 DPS XENIA 1,3 DLX VVTI – A/T DLX ALL NEW XENIA D 1,0 MT STD ALL NEW XENIA D 1,0 MT STD PLUS ALL NEW XENIA M 1,0 MT STD ALL NEW XENIA M 1,0 MT DLX ALL NEW XENIA M 1,0 MT FAMILY ALL NEW XENIA M 1,0 MT SPORTY ALL NEW XENIA X 1,3 MT STD ALL NEW XENIA X 1,3 MT STD PLUS ALL NEW XENIA R 1,3 MT STD ALL NEW XENIA R 1,3 MT DLX ALL NEW XENIA R 1,3 MT FAMILY ALL NEW XENIA R 1,3 MT SPORTY ALL NEW XENIA R 1,3 MT ATTIVO ALL NEW XENIA R 1,3 AT STD ALL NEW XENIA R 1,3 AT DLX ALL NEW XENIA R 1,3 AT FAMILY ALL NEW XENIA R 1,3 AT SPORTY ALL NEW XENIA R 1,3 AT ATTIVO TERIOS TS M/T MC TERIOS TS M/T MC EXTRA TERIOS TS A/T MC TERIOS TS A/T MC EXTRA TERIOS TX M/T MC TERIOS TX M/T MC ADVENTURE TERIOS TX A/T MC TERIOS TX A/T MC ADVENTURE SIRION 1,3 FMC MT SIRION 1,3 FMC AT SIRION 1,3 FMC MT DELUXE SIRION 1,3 FMC AT DELUXE LUXIO 1,5 D MT LUXIO 1,5 D MT PREMIO LUXIO 1,5 M MT LUXIO 1,5 M MT ELITE LUXIO 1,5 X MT LUXIO 1,5 X AT LUXIO 1,5 X MT PRESTIGE LUXIO 1,5 X AT PRESTIGE

GEELY MODEL

Dalam pengetesan Insurance Institute for Highway Safety (IIHS), 3 mobil Mitsubishi terbaru berhasil masuk dalam daftar mobil teraman atau Top Safety Picks 2013. Mitsubishi Lancer Sedan dan Sportback serta Mitsubishi Outlander Sport 2013, mendapatkan hasil yang sangat baik dalam uji tabrak. Mobil-mobil Mitsubishi tersebut menawarkan proteksi dan keamanan yang cukup baik bagi penumpang, dan langsung mendapat gelar Top Safety Pick 2013. “Mitsubishi Motors North America, Inc. (MMNA) mempersembahkan varian yang stylish, ringkas dan dinamis dalam diri Lancer

RP255.100.000 RP265.100.000 RP790.100.000

HARGA

RP. RP. RP. RP. RP. RP. RP. RP. RP. RP. RP. RP. RP. RP. RP. RP. RP. RP. RP. RP. RP. RP. RP. RP. RP. RP. RP. RP. RP. RP. RP. RP. RP. RP. RP. RP. RP. RP. RP. RP. RP. RP. RP. RP. RP. RP. RP. RP. RP. RP.

99.100.000 104.100.000 110.500.000 114.300.000 119.300.000 110.550.000 114.650.000 140.650.000 130.950.000 137.650.000 146.950.000 163.100.000 140.600.000 146.400.000 145.300.000 155.800.000 163.200.000 164.000.000 156.200.000 158.400.000 160.200.000 170.300.000 178.400.000 179.400.000 184.600.000 171.600.000 182.500.000 187.900.000 188.800.000 194.200.000 174.800.000 186.500.000 189.000.000 192.000.000 206.850.000 217.150.000 218.050.000 229.850.000 159.700.000 171.400.000 169.700.000 181.400.000 157.850.000 162.450.000 169.150.000 176.350.000 174.050.000 185.750.000 182.650.000 194.450.000

HARGA

PANDA GS M/T PANDA GS PREM M/T PANDA GS A/T PANDA GL M/T PANDA GL A/T PANDA CROSS GS M/T PANDA CROSS GL M/T GEELY MK2 GS HATCHBACK M/T GEELY MK2 GT HATCHBACK M/T GEELY MK2 GS SEDAN M/T GEELY MK2 GT SEDAN M/T GEELY MK2 GT PREMIUM M/T

RP. RP. RP. RP. RP. RP. RP. RP. RP. RP. RP. RP.

MAZDA MODEL

HARGA

NEW MAZDA2 S 1.5 M/T NEW MAZDA2 S 1.5 A/T NEW MAZDA2 R 1.5 M/T NEW MAZDA2 R 1.5 A/T NEW MAZDA2 SEDAN S 1.5 M/T NEW MAZDA2 SEDAN S 1.5 A/T NEW MAZDA2 SEDAN R 1.5 M/T NEW MAZDA2 SEDAN R 1.5 M/T NEW MAZDA 6 2.5 A/T NEW MAZDA 8 A/T NEW MAZDA MX-5 NEW MAZDA CX-7 2.3L DISI TURBO (BASE) NEW MAZDA CX-7 2.3L DISI TURBO (GT) NEW MAZDA CX-9 MAZDA BT-50 FL PICK UP SINGLE CABIN 4X2 M MAZDA BT-50 FL PICK UP SINGLE CABIN 4X4 L MAZDA BT-50 FL PICK UP SINGLE CABIN 4X4 M MAZDA BT-50 FL PICK UP DOUBLE CABIN 4X4 L MAZDA BT-50 FL PICK UP DOUBLE CABIN 4X4 M MAZDA BT-50 FL PICK UP DOUBLE CABIN 4X4 H MAZDA BT-50 FL PICK UP FREESTYLE DOUBLE CABIN 4X4

HONDA MODEL

ALL NEW JAZZ I-VTEC 1,5 (S) MT ALL NEW JAZZ I-VTEC 1,5 (S) AT ALL NEW JAZZ I-VTEC 1,5 (RS) MT

120.900.000 126.900.000 133.900.000 131.900.000 143.900.000 126.900.000 135.900.000 136.900.000 148.900.000 154.900.000 172.900.000 178.900.000

RP199.000.000 RP215.000.000 RP225.000.000 RP235.000.000 RP235.000.000 RP245.000.000 RP255.000.000 RP265.000.000 RP520.000.000 RP570.000.000 RP660.000.000 RP570.000.000 RP650.000.000 RP874.000.000 RP169.300.000 RP249.800.000 RP255.800.000 RP319.000.000 RP330.600.000 RP348.400.000 RP254.900.000

HARGA

RP. 229.000.000 RP. 239.000.000 RP. 245.000.000

serta Outlander Sport. Model ini juga baru saja mendapatkan gelar Top Safety Picks dari IIHS,” jelas perwakilan Mitsubishi. Mitsubishi Outlander Sport sebagai mobil SUV kompak sudah dua kali mendapatkan gelar Top Safety Pick dari IIHS. Di Amerika Serikat, Outlander Sport ini ditawarkan dengan harga USD19.170 atau sekitar Rp184,8 jutaan. Di Indonesia sendiri, telah tersedia varian Mitsubishi Lancer sedan serta Mitsubishi Oulander Sport 2012 dan kemungkinan Outlander Sport 2013 facelift akan segera hadir untuk pasar otomotif Indonesia pada 2013. (iot)

ALL NEW JAZZ I-VTEC 1,5 (RS) AT NEW FREED S ALPHA FREED I-VTEC 1,5 (S) AT FREED I-VTEC 1,5 (E) PSD AT ALL NEW CITY S MT ALL NEW CITY S AT ALL NEW CITY RECLINING MT ALL NEW CITY RECLINING AT ALL NEW CIVIC 1,8 MT MMC ALL NEW CIVIC 1,8 AT MMC ALL NEW CIVIC 2,0 AT MMC ALL NEW CRV 2,0 MT MMC ALL NEW CRV 2,0 AT MMC ALL NEW CRV 2,4 AT MMC ALL NEW ACCORD VTI 2,4 AT MMC ALL NEW ACCORD VTI-L 2,4 AT MMC ALL NEW ACCORD L.V6 3,5 AT MMC ALL NEW ODYSEY 2,4 L AT

PROTON MODEL

RP. RP. RP. RP. RP. RP. RP. RP. RP. RP. RP. RP. RP. RP. RP. RP. RP. RP.

256.000.000 247.000.000 272.000.000 292.000.000 295.000.000 310.000.000 304.000.000 320.000.000 377.000.000 391.000.000 445.000.000 386.000.000 398.000.000 428.000.000 485.000.000 525.000.000 762.000.000 589.000.000

HARGA

EXORA 1.6L STAR M/T EXORA 1.6L EXECUTIVE M/T EXORA 1.6L EXECUTIVE A/T NEO FACELIFT CPS 1.6L M/T NEO FACELIFT CPS 1.6L A/T GEN 2 PERSONA ELEGANCE1.6L M/T GEN 2 PERSONA ELEGANCE 1.6L A/T GEN 2 FACELIFT IAFM 1.6L M/T GEN 2 FACELIFT IAFM 1.6L A/T SAVVY 1.2L M/T SAGA FACELIFT 1.3L M/T SAGA FACELIFT 1.3L A/T

RP. RP. RP. RP. RP. RP. RP. RP. RP. RP. RP. RP.

169.900.000 199.900.000 210.900.000 219.900.000 229.900.000 182.900.000 192.900.000 173.900.000 183.900.000 131.900.000 151.900.000 161.900.000

CHEVROLET MODEL

HARGA

CHEVROLET CAPTIVA 2.4 - MT RP325.900.000 CHEVROLET CAPTIVA 2.4 - AT RP346.900.000 CHEVROLET NEW CAPTIVA 2.4 - MT RP363.900.000 CHEVROLET NEW CAPTIVA 2.4 - AT RP377.900.000 CHEVROLET CAPTIVA 2.0 – AT DIESEL RP368.900.000 CHEVROLET CAPTIVA 2.0 – AT AWD (4X4) RP437.900.000 CHEVROLET ALL NEW SPARK 1.2 - MT RP161.900.000 CHEVROLET ALL NEW SPARK TRANSFORMATIC RP169.900.000 CHEVROLET CRUZE MT RP342.900.000 CHEVROLET CRUZE AT RP369.900.000 CHEVROLET NEW AVEO 1.5 MT RP184.900.000 CHEVROLET NEW AVEO 1.5 AT RP199.900.000 CHEVROLET LOVA 1.4 LS-MT RP179.900.000

VW MODEL

HARGA

NEW GOLF 1.4 TSI TURBO TOURAN 1.4 TSI TURBO GOLF GTI SCIROCCO NEW CARAVELLE LWB NEW CARAVELLE SWB

RP 380.000.000 RP 448.000.000 RP 618.000.000 RP 698.000.000 RP1.150.000.000 RP1.050.000.000

SUBARU MODEL

HARGA

SEDAN STI 2.5 5DR 6MT STI 2.5 5DR 5AT STI 2.5 4DR 6MT STI 2.5 4DR 5AT LEGACY 2.0I AT LEGACY 2.5 GT AT TURBO

RP. 705.000.000 RP. 727.000.000 RP. 720.000.000 RP. 742.000.000 RP.496.000.000 RP.705.000.000

SUV FORESTER 2.0X AT FORESTER 2.5XT AT TURBO TRIBECA 3.6R

RP.404.000.000 RP.545.000.000 RP.921.500.000

CROSSOVER / STATION WAGON OUTBACK 3.6R AT OUTBACK 2.5I AT

RP.870.200.000 RP.630.500.000

KIA MODEL

HARGA

ALL NEW PICANTO M/T ALL NEW PICANTO A/T ALL NEW RIO 1,4 M/T ALL NEW RIO 1,4 A/T ALL NEW SPORTAGE M/T ALL NEW SPORTAGE A/T

PEUGEOT MODEL

PEUGEOT 207 SEDAN PEUGEOT 207 SEDAN SPORTIUM PEUGEOT 308 FACELIFT PEUGEOT 3008 TURBO PANORAMIC PEUGEOT 5008 TURBO PREMIUM PEUGEOT RCZ PREMIUM

RP151.500.000 RP167.000.000 RP188.000.000 RP204.000.000 RP288.000.000 RP327.000.000

HARGA

RP307.000.000 RP317.000.000 RP441.300.000 RP507.700.000 RP621.200.000 RP814.300.000


Bursa Mobil Andalas TAFT BADAK Pick-Up, Thn’83, Chasis Colt Diesel, PS, VR, AC, 4x4,Kursi 2 Brs.STNK.Speksi dan Izin Angkutan Hidup, Harga NEGO.Hub: 0813 6159 0080 / 0813 6200 5003

DAIHATSU XENIA Li,Thn’05, Wrna Coklat Muda Met,Velg Ring 15 Racing, AC, DVD, PS, PW,CL,BK Mdn,Pjk Pnjg, Jok Lapis Mulus, Mesin Terawat, Hrga Nego. Hub : 0813 7016 1110

BU.DAIHATSU TERIOS TX,Thn 2007,Merah Metalik, BK Medan,An Sendiri,Pajak Panjang (Bln 8),Sangat Mulus,Hrg Rp 132,5 Jt/NEGO. Hub : 081 376 133 199.

DAIHATSU XENIA Xi 1,3 Sporty,Tahun 2011, Juni 2014, Pajak Habis,Warna Silver, Harga : 123 Jt. Hub : 0812 6924 9091.

DAIHATSU CERIA KX, Thn'2004, DAIHATSU ESPASS PICK UP 1.3,Thn Wrna Merah Maroon, BPKB 1 2003 Dan 2005, Tgn,Kondisi Bagus & Orisinil, Mesin Pajak BB Dan BM,Wrn Hitam. 850cc,Irit & Bertenaga,Hrga Rp.48 Hub : 0813 6233 0005. Jt/Nego. Hub : 0853 6262 9980 Maaf TP.No SMS

DIJUAL CEPAT,butuh uang,1 unit DAIHATSU TAFT GT 4x4, Thn'94, DAIHATSU XENIA Xi, VVTi, mobil, DAIHATSU XENIA,thn'06 Siap Pakai, Body Original, Kaleng, 1300cc, Tahun 2008,Sangat type Li Sporty, lengkap AC,TAPE Khusus Pemakai,Tape, wrn hitam met,mulus, msh asuransi AC,Power Window. Mulus,Warna Hitam. Hub : 0823 6633 9008 sampai 2013,Plat BG bln juni Hub : 0813 9736 8629. 2013.hub: 0813 510 49565

DAIHATSU TAFT GTS Thn'91, W. DIJUAL HILINE Pick Up,Tahun 2000, AC,Siap Pakai. Hitam, AC, RT, Harga Rp. 58jt/ Hub : 0813 6211 1743 Nego. Hub : JAYA MANDIRI MOBIL 0812 6310 1670***

DIJUAL OVER KREDIT NEW XENIA R-SPORTI, Thn’12, W.Hitam, 1300cc,AC Double Bloower, Tipe Terlengkap,Kembali DP 35jt / NEGO Hub: 0852 6080 3077 (FAUZAN)

Jumat, 13 September 2013 | Hal.

23

DAIHATSU FEROZA Mega DAIHATSU TAFT GT 4X4, Top,Tahun'97, Model Rocky Tahun'1990, Mulus, Independent,Warna Merah, AC, Siap Pakai,Orisinil. CD, PW,BR 31,Jok Kulit, Mulus, Hub : 0853 5959 4632 / NEGO. Hrg 62 Jt. Hub : 0812 607 6476.

DAIHATSU TARUNA FGX (Type DAIHATSU GRAND MAX PICK Paling Lengkap), Tahun 2003, Biru UP, 1,3,Warna Hitam, Thn'2012, Harga ( NEGO ). Silver, AC Double, Elektrik Mirror, Hub : 0823 6286 3399. Hub: 0877 6607 5877 ***

DIJUAL DAIHATSU ROCKY / F 75,Thn'94, W.Antrisit Grey Met,BK Medan Asli,Harga Rp.95Jt/Nego. Tanpa Perantara . Hub : 0813 7052 6818 - 0812 6316 3618

Dijual FEROZA Tahun 1996,Mega Top, Wrn Hijau Silver,Hrg Rp 60jt / NEGO. Hub: 0812 602 9174 P.SEMBIRING,Jl.Jamin Ginting No.13 Sp.Pos

GRAND MAX PICK UP 1.5cc, thn'2010 akhir, wrn hitam,Bk mdn asli,mobil cantik,Mesin halus, mobil siap pakai,hrg : 73 jt / nego. berminat hub: 0813 97400 273

DAIHATSU GRAN MAX MB 1,5 D,Thn DIJUAL GRAND MAX 1500 Mei2012, WrnHitam,KondisiTerawat,Dijual Cc,Silver, Mulus,Thn 2008. Balik DP BU Rp 25.000.000,-/NEGO, Hub : (061) 91179837 Angs Rp 3.700.000,-/Bulan,Sisa 35 x.Hub : 0852 9619 1981, Pemilik Langsung (Dijamin Puas).

DAIHATSU ESPASS Pick Up, Thn’2004, Wrna Biru,Ban 4 Baru, Mulus,Surat Surat Hidup, Bisa Tukar Tambah Sepeda Motor,Mobil Di Kisaran. Hub: 0812 6548 749

DAIHATSU NEW XENIA OVER KREDIT, Type Deluxe Thn'12,Wrn Silver Met,Mulus,STNK 1 Thn (BK),Sisa 24xRp 4.962.000,Balik DP Rp 55 Jt NEGO. Hub : 0813 7562 7299.

DIJUAL DAIHATSU TAFT HILINE, Thn'1997, Sudah Dirombak Jadi PICK-UP,Plat Medan, Pajak Baru Diperpanjang,Kondisi seperti Baru. Hub : 0878 6983 0888

DAIHATSU CHARADE thn'82, DIJUAL 1 UNIT DAIHATSU wrn merah, harga 16,5jt/nego, LUXIO,Type X,Thn'11, Warna mobil siap pakai. Jl. Aluminium Hitam Metalik,BK Medan.. II no. 11 Tj. Mulia hub: Hub : 0852 7698 5579 ( ADI ) 081263299790

DAIHATSU GRAND MAX MINIBUS, Thn 2010, Wrn Silver & Vind Blin Putih Thn 2009, AC,TAPE,Asuransi. Hub : 0812 652 4433 / 0878 6886 0135

DAIHATSU TERIOS TX MT,Thn'07, W.Hitam Met,AC Double,BK Medan, Polis Asuransi, Body Mulus, 1 Tgn, Hrg 155 jt /NEGO Hub : 0896 6030 6690

DIJUAL DAIHATSU CHARADE ROCKY INDEPENDENT,Thn 97, DAIHATSU XENIA Xi Sporty, KAPSUL, Wrn Mrh,1 Tangan dr Wrn Hitam,Mesin Gardan Baik, Tahun 2011, Wrna Hitam Met, Baru,Cat Asli,Cantik Harga Rp.138 Jt/NEGO. Siap Pakai.Hub: 0823 6886 1745 Mulus,AC,CD,BR 31,Hrg : 95 jt. Hub : 0812 6036 8425 Hub : 0852 6022 9691.

DAIHATSU XENIA Li Deluxe,Thn’10, Wrna Hitam,Kondisi Mobil Mulus, Lengkap,Dan STNK Tgn Pertama, Pemilik Langsung,Hrga 118 Jt,Maaf TP. Hub: 0812 6594 757

DAIHATSU XENIA Xi,Thn 2004 Akhir, Warna Coklat Muda Metalik,BK Medan, Pajak Panjang,Harga 90 Jt NET. Hub : 0852 6071 9523 / 0813 9693 2645.

DAIHATSU XENIA Xi Deluxe Plus,M/T, Thn’09,Wrna Hitam,Mulus,Siap Pakai. Hub : 0853 7255 8500

Dijual Daihatsu Terios, Thn 2009, TX Adventure, Warna Hitam Met, BK Medan Hub: 0853 7114 2917

DAIHATSU ROCKY INDEPENDENT, Wrn Hitam, Thn'97 Bulan 12, Harga 95Jt, 4 x 4, Full Music. Hub : 0813 6104 0026

DAIHATSU TAFT GT 4x4,Thn’1992, AC,DVD,Velg Racing,Ban Besar, Atas Nama Sendiri,BK Medan/ Panjang, Wrna Struum Green,Hrga 63 Jt/Nego. Hub : 0812 6501 398

Dijual DAIHATSU XENIA Type Deluxe, Thn '09, Lengkap AC, Tape, Plat BK, 1 Tgn Dr Bru, Kondisi Sehat, Hrga 115Jt / Nego, Hub 0812 6002461

DAIHATSU GRAND MAX, Wrna Biru DAIHATSU JUMBO BOX,Wrna Met, Kondisi Bagus, Body Mulus, Jarang Biru,Thn'1995, Pakai, Pajak Baru Diperpanjang, Harga Harga Rp. 25 Jt/Nego. NEGO. Hub : 0852 6121 2210 / 0813 Hub : 0813 9740 0273 6177 3090

Over kredit DAIHATSU SIRION, Thn 2012, Wrna Hitam, Matic ,1 Tangan, Km 3000, Mulus Seperti Baru, BK medan.. Jual Cepat Hub:0878 6934 2929 (call, no sms)

DAIHATSU FEROZA SE Thn’ 1997, Wrn Hijau Met, Orisinil,Mesin OK,Body Sangat Mulus,AC,Tape, Harga Rp 57jt / NEGO. Hub: 0852 9723 8609

DIJUAL Cepat DAIHATSU GRAND MAX 1.5, Wrna Silver, Thn'2008, Hrga Rp.78 Jt/Nego, Serius Hub : 0812 3332 7437

BU.DAIHATSU TERIOS TX,Thn 2007,Merah Metalik, BK Medan,An Sendiri,Pajak Panjang (Bln 8),Sangat Mulus,Hrg Rp 132,5 Jt/NEGO. Hub : 081 376 133 199.

DAIHATSU ESPASS,Tahun 2003, TAFT BADAK Tahun 1982 PICK Warna Biru Metalik, AC, Harga UP DISEL NEGO. Hub : 0812 6089 2701 / Hub: 0812 6051 1145 0812 6556 5919. ( A/N SIHOMBING ).

DAIHATSU PICK UP ESPASS. thn 2004, Wrna Hitam, Plat BK, Hub: PT. BNIMF-Medan Hp. 0812 6382 0809

MITSUBISHI L300 BOX,Thn'03, PH MITSUBISHI FUSO TRONTON, BK,Kondisi Sangat Mulus, 1 Tgn Dari Thn'98,Wrn Biru,10 Roda, Baru,Harga 90 Jt,Serius, Hub : 0852 BK MEDAN. Hub : 0813 6122 8218. 4820 4612 ,TP, (No SMS)

MITSUBISHI+STRADA TRITON DIJUAL MITSUBISHI Tahun MITSUBISHI TRINTON,Double GLX,Thn’2008, Wrna Silver, 2002, Cabin GLX, Thn’08,Wrn Silver, Mesin Terawat,Body Mulus Dan Warna Biru, Mesin Terawat,BK Medan, Ban Besar, 80% Siap Pakai. Hub : - 0811 6040 88 Ban Besar 80%,Siap Pakai. Hub : 0813 7088 9789 / 081 987 - 0823 6253 0028. Hub: 0813 7534 9140 8109

MITSUBISHI TRONTON Roda DIJUAL MITSUBISHI PS 190 10,Thn'89, Wrn Kepala Cokelat,Body TRONTON Asli, Thn'95, Orange, Short,Plat BL Aceh Bireun,Harga 140 Panjang 10 Meter. Jt NEGO. Hub :0813 9667 0328. Hub : 0852 7098 0178.

DIJUAL MOBIL MITSUBISHI KUDA, Thn' 03, 2000cc, diamond 90% bagus!, bensin, harga 82 jt/ nego. Hub : 0819 883 781***

MITSUBISHI Over Kredit Mobil MITSUBISHI L DIJUAL TRONTON , TANGKI, Thn 300,Thn’2010. 2005,(Tanpa Perantara) Hub : 0821 6062 1182 ( Mechi ) Hub: 0811 637 637

MITS ETERNA, thn'90,Bk pjg, AC, VR, PS, body dan mesin mulus,jok kulit baru, sound system,Rem cakram,knalpot Racing, kondisi siap pakai. Hub : 085276638459

MITSUBISHI COLT DIESEL Thn 1982,4 Roda, Bak Besi,Mobil Siap Jalan. Hub : 0853 6230 9222.( Harga NEGO ).

MITSUBISHI ETERNA 91/92,Cat MITSUBISHI L300 SPARTA, MITSUBISHI L300 PU, Bensin, Mulus, Jok Cantik,AC/Tape,Velg Thn’05, Wrna Biru,Mobil Sehat, Thn'87, Jok Baru, Racing, BK Des 2013. Hub : Langsung Jalan,Harga 85 Jt. Wrn Hitam,BK Medan Asli. 0812 6947 999 / 0813 7032 1888 Hub: 0813 7052 5894 Hub : 0852 7030 2666 (Maaf TP/No SMS)

Dijual Cpt MITSUBISHI L300 MB Carnival, MITSUBISHI COLT DIESEL Thn'07,W.Putih,Krsri Sparta, Akhir Pemakaian Thn'08 Awl,Mesin Sehat,Body TS 125,Thn 2007, MulusSepertiBaru,LapisJokBaru,PlatBB,Pjk Bak Kayu Tinggi. Baru Perpanjang, Hrg 100 Jt. Hub : 0813 Hub : 0812 6017 174. 9628 6981 / 0812 6357 1013 ( TP ).

MITSUBISHI PS 100 Box, Thn 02, Roda 6 sangat sehat, Cat Asli, Plat BK, Hub\; 0852 7736 8051

MITSUBISHI COLT DIESEL DUMP TRUCK 120 HD, Thn 2006,Cabin Belum Pernah Cat,Mulus Dan Sehat. Hub : 0852 1369 9288.

DIJUAL 2 UNIT MITSUBISHI MITSUBISHI L300, Thn 2008. Dump Truck PS 190, INTERCULER Thn 1996/1998, Thn 2000 & Thn 1996,Roda 6. PS 190, Thn 1995. Hub : 0811 Hub : 0812 6002 4312. 643 442***

MITS.KUDA DIAMON, Thn 2002 Diesel, Wrna Silver,AC Double,Velg Racing,Tape, CD,Mulus,Siap Pakai,Rp 89 jt / NEGO. Hub: 0812 6377 6769 MITSUBISHI LANCER DAN GAN ,Thn'89,DOHC, Wrn Biru,BK Medan Baru Velg Racing, Nama Sendiri,Harga 40 Jt. Hub : 0852 7698 7698.

DIJUAL DUMP TRUCK MITSUBISHI FM517 HS,Thn '09, Kondisi Lagi Jalan. Hrga Nego, Hub Flexi 061 7732 6699 - 0852 6108 5530

MITSUBISHI JET STAR , MB, DIJUAL MITSUBISHI DUMP MITSUBISHI L300 BOX Thn 1987, Mulus, Pajak panjang, TRUCK,INTERCOOLER, ALUMUNIUM, Thn’08, Kond. Harga Rp. 17jt/ nego. Hub : 0852 Rangka 53,56,73. Bagus,STNK Baru Perpanjang, 6205 9191*** Hub : 0821 6633 5500 Tangan 1 Dari Baru. SERIUS Hub: 0812 646 9596

MITSUBISHI L300 PICK UP,Tahun MITSUBISHI L300 Pick Up, MITSUBISHI L300 Box Aluminium,Thn 2005, L300 2007, Warna Hitam,Kondisi Terawat, Tahun 2005, Pick Up,Thn 2006,T 120ss 1,5 Siap Pakai, BK Panjang,Harga Warna Hitam. ,Thn 2003, Box Aluminium Putih NEGO. Hub : 0823 6325 2596 - Hub : 0812 6086 142. Rp 40.000 Jt. 0812 6588 844. Hub : 0813 6215 7598.

MITSUBISHI L200 STRADA, Dijual Cepat (BU) MITSUBISHI Thn’07, Wrn Merah/Silver, Mobil Bagus,Kaki-kaki Baru Ganti,Ban TRONTON FN527 (6x4), Tahun Baru, 1996,Warna Orange. Hub : 0813 Hub: 0811 668 023 FERRY

MITSUBISHI LANCER, Thn’ 1982,Velg Racing, Tape, AC, Harga Nego,Wrna Biru. Hub : 081 164 1911 / 0853 7113 2811

MITSUBISHI GALANT Thn’82, Harga Rp 13jt / NEGO, Bisa Tukar Tambah Kereta, Hub: 0813 7748 8088

DIJUAL MITSUBISHI COLT 120 MITSUBISHI INTERCOOLER, SS,Thn'1997,( Minibus), Wrna Tahun 1997, Rangka 54 8 DC 9,Bak Merah,Kondisi Siap Pakai,( ADI Kayu Semi Box. PUTRO ), Berminat Hub : 0853 5857 Hub : 0852 2727 6060. 0020, Jln.Sei Babalan No.8 Petisah.

DIJUAL MITSUBISHI TRONTON MITSUBISHI L300 PICK-UP, (6x4) GANJO,Thn'2001, Thn’2011,Ada AC,Dan Besi Kondisi Sehat Dan Jalan. Hub : 0823 6750 1051 / 0878 Kerangkeng, Siap Pakai. Hub : 0821 6563 3332 6899 2798

DIJUAL 1 UNIT Mobil MITSUBISHI KUDA, Thn 2001 (akhir),Super Exceed, Diesel, Harga Rp 95 Jt/ NEGO. Hub : 0813 6111 8168 / 061 7795 8168.

DIJUAL TOYOTA INNOVA TYPE V Bensin,Automatic, Thn 2008,Warna Hitam,Kondisi Mulus. Hub : 0813 6207 4720.

DIJUAL Mobil TOYOTA LGX EFI 1,8,Thn 2003, Bahan Bakar Bensin,Warna Hitam Metalik,Kondisi Mulus Dan Siap Pakai,Harga Rp128 Jt/NEGO. Hub : 0813 7033 2258.

DIJUAL OVER KREDIT TOYOTA YARIS,Type E, Thn 2012,M/T,Wrn Hitam,Kondisi Seperti Baru, KM 10rb,DP NEGO,As 32 x 4,3 Jt. Hub : 0812 601 8581.

KIJANG INNOVA G Thn’2006, TOYOTA AVANZA Type G 1.3, Wrna Biru, STNK Baru Perpanjang Thn’2010, Wrna Hitam, Mulus, 1 Tahun,Plat B, Barang Bagus, Lengkap,Rawatan Toyota, Harga Rp 139jt / NET, Surat Cek Hrga Rp.139 Jt/Nego. Fisik Lngkap Dari Polda Metro Hub : 0812 6315 5655 Jaya,Jkrta. Hub: 0852 6167 7111

Dijual Cpt TOYOTA KIJANG GRAND EXTRA'92/93, Hijau Met,Komplit,AC Double Blower, Power Stering, C.lock+ Remot, Tape DVD ampl,Kond Mulus & Terawat, Hrg :62Jt/NEGO.Hub : 0813 6179 1097.

GEBYAR LEBARAN Miliki TOYOTA, AVANZADP36Jt/Angs2,1,INNOVADP49Jt/ Angs 2,9,RUSH DP46 Jt/Angs 2,8, YARIS DP 32 Jt/Angs 2,8, FORTUNER DP 94Jt/ Angs 5,5, Terima Tukar Tambah,Stock Terbatas. Hub : JOHANESS GULTOM Hp.0853 1300 7261

DIJUAL TOYOTA AVANZA G,Warna Hitam,Mulus, Jok Lapis,AC Dingin, Double Blower,STNK 20 14 BPKB 1Nama,Harga Rp 125 Jt (Murah), Kredit DP Total 28Jt (NEGO), Angs3Jt'an.Hub:08126035899 (Depan Bumi Seroja Permai)

TOYOTA COROLLA GREAT, Thn'1994, Wrna Abu-Abu, Mobil Mulus,AC,Tape,Velg Racing, No Pol Tunggal, Siap Pakai,Hrga Rp.73 Jt/Nego. Hub : 0812 6377 6769

DIJUAL TOYOTA RUSH S TOYOTA KIJANG LGX , Thn ’03, TOYOTA KIJANG, Thn’1991, M,Thn’07,Wrna Silver, Wrna Silver, DIESEL, Plat BK. AC Dingin,Ban Baru, Siap Hub : (061) 7749 5812 / 0852 Hub : 0811 64 5056 Pakai,Harga Rp.43 Jt/Nego. 9618 0120 (Tanpa Perantara) Hub : 0812 6579 404

TOYOTA COROLLA GREAT, KIJANG LSX, Diesel, Thn ’00, Biru Thn’1994,Wrna Abu-Abu, Mobil Met, Mulus, Siap Pakai 90% Baru, Mulus,AC,Tape,Velg Racing,No Hrga Nego, Hub 0811 652 926 Pol Tunggal, Siap Pakai,Hrga Rp.73 Jt/Nego. Hub : 0812 6377 6769

DIJUAL Cepat TOYOTA KIJANG HOBART,Thn'91, Wrna Hijau Met,BK Mdn Asli,Ban Radial, VR,AC Dingin, 6 Speed, Mulus, Original, Hrga 41 Jt/ Nego. Hub : 0853 6093 8497

TOYOTA CAMRY 2.4 G A/T,Thn 2005,Wrn Silver, Mulus,Terawat,Harga 150 Jt (NEGO). Hub : 7703 3736.

TOYOTA KIJANG SUPER G LONG Thn'95, Wrn Hijau Met, PS, BR, VR, AC,DB,Tape, Super Mulus, Hrg Rp 65jt / NEGO Hub: 0812 645 4117

TOYOTA KIJANG LGX, Thn'03, Matic,Wrna Hitam, BK Medan Asli,Tgn Kedua,Kondisi Sangat Terawat, Hrga Rp. 115 Jt/Damai. Hub : 0852 9796 3000 DIJUAL TOYOTA KIJANG LGX Diesel,Thn’2002, Wrna Hijau Tua,Tangan Pertama. Hub : Pemilik Langsung Hp.0812 6010 740 (TP).

DIJUAL Cpt Cash/Credit TOYOTA INNOVA, Kond. Prima, Mulus, Hrga Murah,Interior Ori, Proses Cpt,Bisa Nego,Almt Jl.Kapten Muslim No.92. Hub : Ratih 0852 9687 2273 EKA 0813 6109 1206

DIJUAL AVANZA Thn 2006-2008, Cash& Credit,Kondisi Prima, Mlus,Hrg Murah Di Bwh Hrg Pasar,Interior Original, Proses Cpt,Kunjungi Kami:JL KAPTEN MUSLIM NO 92. Hp :(AMIN) 0812 6007 8599 (MARINGAN) 0852 7597 0179.

DIJUAL TOYOTA YARIS Type DIJUAL MOBIL STARLET E,Thn'2011, Manual,Wrna Hitam, Thn'95, Warna Biru Met,Harga Rp Harga Rp.164 Jt/Nego. Hub : 0811 813 802 ( Pemakai 52jt / NEGO. Hub: 0812 6575 3213. Langsung )

DIJUAL MOBIL TOYOTA RUSH, Tahun'2009, Wrn Hitam,Kondisi Body Mulus,dan Mesin Baik. Hub: 0821 6598 8656 / 0819 2191 431 (Maaf TP).

TOYOTA YARIS E M/T,Thn 2007,Wrn Silver, Ban Baru,STNK Full,TV. Hub : 0852 7610 1971.

Dijual TOYOTA KIJANG LSX, Thn '03, Wrna Biru Met, Mulus, AC, Mesin bagus siap pakai, Hrga 115Jt/Nego. Hub 0813 6173 1802 / 0816 318 1895

DIJUAL KIJANG LSX D UP, thn'01, wrn merah maron,AC double blower, PW.Central lock,pajak panjang, Bk mdn, hrg nego.hub 0813 6190 1200

TOYOTA KIJANG GRAND EXTRA Thn’1995, Wrn Abu” Met,AC, Long, Pajak Panjang,Mulus, Hub: 0823 6020 2831

TOYOTA INNOVA Type V, Tahun DIJUAL Cepat TOYOTA YARIS TOYOTA KIJANG KRISTA ’2004, Bensin, Warna Silver,M/T,Jok Type E, Diesel,Thn’04, Kulit,Lengkap. Manual,Thn’06,Wrna Hitam. (Mulus),Wrna Silver Metalik, Hub : 0812 606 7801 Hub : 0853 6083 1033 AC,CD,PW,TP. Hub : 0812 6046 843

TOYOTA AVANZA TYPE G,Tahun 2011,Wrn Hitam, Manual Transmisi, Pajak Bulan 4,BK Medan Asli, Khusus Pemakai,Harga 143 Jt / NEGO. Hub : 0812 644 3989.

KIJANG INNOVA thn'08, W. hitam, DIJUAL TOYOTA FORTUNER mulus, sehat, ban velag stailess, Diesel,07 2010, A/T,Wrna KM msh 48.xxx, Rp. 189.500.000. Hitam,Type V,Lengkap,(BU). Hub : 0816 318 9124 Hub : 0813 7680 0118***

HARDTOP Thn 1977, BK Panjang, W. Biru, mulus, Harga Rp 75jt, siap pakai, TP. Hub : 0853 6048 0968 - 7744 6877***

TOYOTA AVANZA thn'04 wrn blue met,kond mulus,1 tangan, plat B,STNK bln feb, Hub: 08526179212 / 085296000871 061-8224036

JUAL KIJANG INNOVA TYPE G2000 Thn'08, w.hitam, kond. baik, STNK pjng, Hrg 180jt/Nego. Hub: 085296392374 082128879346

TOYOTA KIJANG LGX Type D, warna biru met, Thn' 2000, harga 128 jt/nego ( BK 785A). Hub : 77 MOBIL 0811645660 / 08126005957 TOYOTA COROLLA TWIN CAM 1600 Cc,Thn'88, Wrn Biru Terong,Bk Asli Medan,Kondisi Mulus. Harga : 43 Jt / NEGO. Hub : 0813 6269 6789.

TOYOTA YARIS thn'08, manual, BK tunggal, mulus, W. Silver, velg. H. Rp 147jt. Hub : 0812 6377 1817***

TOYOTA KIJANG INNOVA G,thn'06,wrn hitam, Bk asli medan, Kondisi siap pakai hrg 158 jt. hub: 0823 6657 1333

TOYOTA KIJANG KAPSUL LX, Thn'98,Wrna Silver, Bensin,AC Dingin,Sentral Lock,Alarm,Hrga Rp. 84 Jt/Nego. Hub : 0812 6338 260

9630 0798 - 0852 6261 7545

Dijual mobil KIJANG INNOVA, tahun 2005, hitam,DIESEL,TIPE G, tv 2 di jok. hub: 06177640330. PEMAKAI LANGSUNG.TP HARDTOP,Thn'80,Ban Besar 33, DIJUAL TOYOTA CORONA TOYOTA KIJANG LGX,Tahun AC, TAPE,TV, Wrn Biru, Gerdang MARK II, 2004,Warna Hitam, BK Medan Senyap,Hrg Rp 130Jt/NEGO, Tahun 1982,Warna Merah, Asli,Pajak Baru, Hub : 7790 1463 Bisa Tukar Sama Katana. Full Original. - 0811 998 667. JLn SETIA Hub : 0852 1315 9666. Hub : 0853 5978 3222 BUDI RAYA NO.347.

TOYOTA KIJANG KRISTA Diesel, Thn 2000, BK Medan, W. Silver Abu-abu, Lengkap, AC double, tape, BR, PR, PW, PS, Hub : 0813 6259 7498***

DIJUAL Satu Unit MITS MITSUBISHI KUDA SUPER ExINTERCOOLER, 6D-40, Rangka ceed, Diesel, Thn'2001, Wrna Hijau/ 54, Thn '99. Silver, Mulus. Hub: 0811 605 655 Hub: 0812 607 4482 / (061) 9109 8858

TOYOTA KIJANG KRISTA DIESEL, Thn 2002, W. Biru Met, AC , tape, PW, VR, BR, BK Medan, Bln 5, BPKB 1 tngan, Harga Rp. 138t/ Nego. Hub : 0821 6265 5135*** TOYOTA AVANZA type G , thn'10 , TOYOTA RUSH Type S, Thn TOYOTA KIJANG INNOVA, TOYOTA KIJANG KRISTA warna hitam, BK Medan, Mulus, 2010, W. Hitam, KOndisi cantik Type V, A/T,Tahun 2006 Akhir, SOLAR thn'2000, wrn biru BK 1 Tangan. Tangan Pertama dr baru. Hub : 0853 dan Mulus sekali. hub : 0852 mdn,kondisi siap pakai,hrg 119jt 6103 3855*** Hub : 0813 6139 0466. 5879 0962 / 0857 6327 0289*** nego. hub: 0823 6657 1333

HARDTOP PICK UP Thn’1978 Disel Power, Hub: 0812 6051 1145

TOYOTA CROWN (SEDAN), Thn 1995, W. Hitam met, Kondisi mulus, mesin oke, Pajak STNK 8 Agustus 2013, Harga Rp. 60jt/Nego. TP. Hub : 0853 6225 7777***ROBERT

DIJUAL TOYOTA AVANZA Type G,Thn'07, Wrna Biru Metalic,Plat BM,Hrga 120 Jt/Nego, Hub : 0852 7554 1071 / 0813 8952 8100 ( Maaf TP )

KIJANG LGX DIESEL Thn 2002, Wrn Hitam Met,Mulus,Terawat, Plat BK Mdn,Pemakai,Hrg:140 jt/ NEGO. Hub: 0812 1936 2213 0815 9978 966.

TOYOTA CROWN, Diesel, Thn '79, W.Hitam, AC, Tape, PS, Velg Racing, Hrg 23jt. Serius Hub: 061 91268753

TOYOTA LANDCRUISER VXL 100, 4.2, TURBO, Interculer, Thn 2002, matic, solar, abu" met, kondisi OK. Hub : 0852 1840 2407***

TOYOTA AVANZA 1.5 S,Thn 2009,Wrn Hitam Met, BK Baru Perpanjang, Tangan Pertama, Atas nama Sendiri, Harga NEGO. Hub :0823 6770 0058 / 0815 3337 7737.

TOYOTA AVANZA Type S (1.5 cc), Manual, Wrna Silver,Thn'06 Bln 11, Bagi Yang Berminat Hub : 0617722 8857 (B.U)

INNOVA G 2010, Manual, Bensin, Ass 2 Thn, W.Hitam, A/ N Sendiri, Hrg 200 jt / NEGO. Hub : 0852 6168 8988 / 061 7689 9555

Over Kredit INNOVA Thn’07,V Lux, Wrn Hitam,A/T,Mulus,Sisa Angs.3.912x31Bln, Sudah Bayar 17x3.912,Asuransi All Risk, Kaca Lumar,Jok Kulit,Hub: 0812 6274 1474

DIJUAL TOYOTA KIJANG KRISTA Diesel,Thn’2000, Wrna Biru Mica, Asli BK Medan. Hub : 081 164 7370 / 0852 6158 1088

DIJUAL TOYOTA SOLUNA Tahun TOYOTA KIJANG LSX,Bensin, TOYOTA HARRIER,Tahun 2007, TOYOTA INNOVA G SOLAR,Thn’04 2001, Thn'03 Akhir,Wrna Hitam,Tinggal Wrna Hitam,Mulus,Siap Pakai. Akhir,Matic, Wrna Hitam,BK Medan,Kondisi Ok,Hrga Wrna Silver,BK Medan,Kondisi Baik Pakai, Original, Hrga Nego. Hub : 0878 6957 6922 Rp.155 Jt. & Mulus, Harga NEGO. Hub : 0852 0635 7419 Hub : 0812 6331 9884 Hub: 0821 6193 5722

JUAL CEPAT BU , TOYOTA AVANZA G , Tahun 2008 , Wrna Hitam , a/n Sendiri , Full Orisinil . Hub : 0811 860 7977

TOYOTA KIJANG JANTAN,Thn’93, W.Biru Met, AC, Tipe, Power, PW, VR, BR, Mobil Mulus,Hrg 51 jt /NEGO Jl.Pancing Komp.IAIN SU No.9 Hub : 0857 6160 0719

OVER KREDIT GRAND TOYOTA AVANZA A/T HITAM VELLFIRE 2011 Wrna Hitam,Pajak INNOVA Diesel,Type E, '11',1 tangan, original minat Panjang, Kilometer 2030, Mulus, Terawat,Full Option. Thn’2012 Akhir,Wrna Silver Met, hub: 085262923770 Hub: 0812 6359 6886 Balik DP,Mulus, Hub: 0821 6757 2292 / 0813 6057 0068

TOYOTA ALPHARD type G, Thn' 10, pemakaian 2011, warna hitam, KM 5000, HOME THEATER CBU KARS GALLERY, kondisi sangat mulus, harga 860 jt/nego. Hub : 0819 889 525***

OVER KREDIT TOYOTA KIJANG LGX 2001,Diesel, Biru Met, Pemakai Pribadi Sangat Mulus, Ban Baru, Pjk Baru Prpanjang, Balek DP 65 Jt,Sisa 24 Bln x 3,7Jt. Di Oto Oris 3 Thn,Bk Mdn. Hub : 0813 7601 3887 / 061 777 25624.

TOYOTA COROLLA SE. Over Kredit TOYOTA ALL New SALON, Thn '87, Wrn Merah, AVANZA, Thn’2012,Wrna Silver, Lengkap, Ban Baru, Interior Manual,Jok Kulit,Mobil Terawat, Original, Harga Rp 32,5jt/nego. 1 Tangan,Info Hub : 061-6649 9968 Hub : 0823 7085 9931

KIJANG LGX, Thn' 01, warna biru met, diesel, BK asli, AC, tape, siap pakai, pemakai, no agen, new, jl. pardede comp Mulia Mas blok B2 No. 34 medan. Hub : 0823 6958 8361***

TOYOTA VIOS TYPE G , Manual , Thn '10 (Pemakaian 2011), Kondisi Jarang Pakai , Harga Nego , Hub 0821 1047 0809 , 0812 6397 4063

TOYOTA SOLUNA GLI, Thn '00, DIJUAL KIJANG LGX,Thn’2000, TOYOTA DYNA 130 HT,Thn Wrna Biru Met, AC/PW/CL/RT, Warna Hijau Botol,Harga:120 jt 2010, Bak Kayu,Wrna Biru, Hrga 72jt Nego, Hub 0812 6990 (NEGO). Power Steering, 6877 Hub : 0812 8758 3543. Harga Damai. Hub: 0813 9721 3352

Dijual TOYOTA AVANZA Type G, Thn'10, Matic, dipakai perempuan, W.hitam, BK Medan seri tunggal,terawat, AC/PW/CL/ RT,Harga nego. Hub : 081260573250.Maaf tp. Dijual TOYOTA YARIS Type S, DIJUAL Cepat TOYOTA LIMO, DIJUAL Mobil TOYOTA AVANZA DIJUAL TOYOTA FORTUNER DIJUAL TOYOTA COROLLA DIJUAL CEPAT KIJANG Thn'07, pemakaian Tahun 2008, Thn'2005, Wrna Putih,BK Type E, Thn’2007,Wrna Silver,Plat Thn'08, ALL NEW, Thn’97 Akhir,Wrn INNOVA,Thn'08 Akhir, Wrn Matic, dipakai perempuan, Medan,Pajak Panjang, Wrn Hitam diesel. Coklat Metalik, Hitam Met,1 tangan,Keadaan (D),AC,Tape. Hrga Rp 70 Jt/Nego. W.silver met, BK Medan, terawat, Hub : 0813 6121 2144 Harga : 70 Jt. Mulus, Pjk Hidup,Hrg Nego. Hub: Hub : 0812 6070 1111 Hub : 0821 6771 1888 AC/PW/CL/RT, Harga nego. Hub : 0823 6332 9341 081362332288-081362144088. Hub : 081265294958.Maaf tp. TOYOTA 100% Paket Dp Murah Khusus AVANZA, Hanya 38 Jt’an, Ready Stock INNOVA, AVANZA, RUSH, FORTUNER,Terima Tukar Tambah, Proses Cepat,Data Dijemput. Hub : 0821 6598 4444 ( SAGALA ).

TOYOTA AVANZA Thn 2011, W. Hitam, AT, BK, pajak s/d okt'13, mulus, Rp. 147jt/ nego. Hub : 0812 6455 355***

Mobil TOYOTA COROLLA DX thn'82,wrn biru, siap pakai ,harga 24jt/nego.Jl.Aluminium II no.11 Tj.Mulia. hub: 081263299790

TOYOTA KIJANG LGX Bensin, 2.0, Thn 2001, W. Biru Gelap, AC, RT, VR, PS, CL, Bk Medan, Harga Rp. 120jt/ nego. Hub : 0852 7647 0657***

DIJUAL TOYOTA KIJANG KRISTA ,Solar,Thn’2001, Wrna Coklat Met,Hrga Rp.113 Jt/Nego. Hub : 0812 6508 9191

TOYOTA KIJANG LGX DIESEL, TOYOTA VIOS,Thn'2007,Wrna Tahun 2001, BK, mulus dan Silver Metalic, sehat,Komplek Pondok Surya Blok V Satu Nama Dari Baru. No.194, Harga Rp.121jt/Nego. Hub : Hub : 0853 5895 5525 08126928605 / 081370685626

TOYOTA KIJANG LSX DIESEL,thn'97, sudah rombak LGX wrrn hijau metalik,kondisi mulus & lengkap,hrg 94jt nego. hub: 0813 620 26061

OVER KREDIT KIJANG KRISTA Thn'00,EFi 1,8 Bensin, W.Biru, PW, CL, AC, DB, PS,Pajak Pnjg Bln Des, Sisa Cicilan 19 x 3.054. 000, Ass All Risk 3 Thn (GO) Balik DP 50jt / NEGO Hub: 0852 9722 0440

TOYOTA KIJANG LGX Diesel, Thn'03, Wrna Silver, Lengkap, Mulus,Terawat,Hub.Jl. Setia Budi No.347 T.Sari Sebelum Psr 2,Toko Sports Sherin. Hp. 081 199 8667

DIJUAL Mobil TOYOTA INNOVA, Thn’07, Wrna Grey Met,Tangan Pertama, Kondisi Baik,Bensin Dan Body Mulus. Hub : 0812 6409 9904

TOYOTA KIJANG INNOVA Type E,Thn'05,Wrna Hitam, Bensin, Mulus, Sangat Terawat, Siap Pakai. Hub : 0852 6114 0230

DIJUAL TOYOTA VIOS 2003,W.Silver, Type G,Pajak Bulan 10,BPKB 1 Nama, Hrg 106jt,SERIUS Hub: 0813 8028 1690 NO SMS.

TOYOTA AVANZA VELOZ, Thn 2012/ 4,Wrn Hitam,1 Tangan, BK Mdn Asli,Sgt Mulus Sprti Bru,KM Rendah,Jok Lapis Sporty, Hrg 175 Jt/NEGO. Hub : 081 397 6888 99. MAAF TP

TOYOTA INNOVA Type G Bensin 2.0,W. Grey met, asli medan, BK 03 - 2013, jok kulit, pemilik langsung, ass all risk, mulus, siap pakai.maaf TP. Hub : 0852 6283 1970***

DIJUAL TOYOTA COROLLA GREAT, Tahun 1994, Wrna Merah Metalic,Pajak Masih Panjang, Harga Rp. 71 Jt/Nego. Hub : 0811 602 8454 / 0813 6104 8235

TOYOTA INNOVA Type E, Bensin, Thn ’10,Wrn Abu2 Met,1 Tgn,BK Mdn Asli,Sgt Mulus, Sprti Bru,KM Rndah,Tv 1 Dpn,2 Blkng,Ban VR,Radial, Jok Lapis Sporty, Hrg 200Jt/NEGO. Hub : 0812 6473 931. MAAF TP

CYGNUS LX 470, Thn’2004, Wrna Hitam, KM 60.xxx,Mobil Sngat Mulus & Terawat, Hrga Rp 600jt / NEGO Hub: 0813 6071 8577

DIJUAL TOYOTA ALL New AVANZA, AT, Thn'2012, Wrna Putih, All Risk, Velg Chrome 16 Inch,KM Masih 11.000. Hub : 0823 6751 4862

DIJUAL Over Kredit TOYOTA AVANZA Type G Thn 2010, Sisa 3,8 Jt'an x 18 Bln,Rp 80 Jt/NEGO. Hub : 0878 6868 6181.

DIJUAL TOYOTA AVENSIS, Thn'2002, Automatic, Wrna Silver,Build-Up. Hub : 0821 6135 5030

TOYOTA KIJANG KAPSUL Thn’ 2004, Bensin, Wrn Biru,Tngan Prtama,Plat BK Medan Asli,Mulus, Hrga Rp 105jt / NEGO,Bisa Bantu Kredit. Hub: 0821 6561 3113

TOYOTA AVANZA TYPE S 1,5,A/ T,Tahun 2009, Warna Hitam,KM Rendah,Mobil Simpanan, BK 1 Tahun Full. Hub : 0812 658 6931.

TOYOTA HARDTOP Diesel, Thn’1984,Wrna Putih Gading, Mesin Asli,3000cc,Kondisi Asli Bawaan,(Original), Hrga Rp.130 Jt/ Nego. Hub : 0812 9837 1105

DIJUAL Cpt KIA RIO, Thn’03, W.Hitam, Kondisi Complit,Irit BBM,Cocok Utk Dipkai Dikota”, The Best Offer And The Best Deal 48 Jt/Nego, Bisa Tukar Tambah Dngn Mbil Murah. Hub : (061) 7635 9211/0812 3306 6788

TOYOTA COROLLA ALL New, Dijual Thn’97, Wrn Merah, Harga Rp 69 Jt / NEGO,PKB/STNK Sampai Desember 2013,Khusus Pemakai, Cocok Untuk Lebaran,Info Lebih Lanjut. Hub : 0813 6167 5049. OPEL BLAZER MONTERA, Thn’2001,Wrna Silver Metalic, Standart, Ori, Mulus, KM Rendah, Mobil Simpanan, BK Mdn,(A/N) Sendiri,Bisa Bantu Kredit. Hub : 0811 611 051

TOYOTA INNOVA E PLUS,Thn 2010, Warna Hitam, Bensin, Mesin, Terawat,Manual, AC Double Blower, BK Mdn,Harga Rp180 Jt. Hub : 0813 7028 1088 (TP)

Dijual CAPTIVA , Thn 2008, W. Hitam, Solar, Matic. Hub : 0812 601 7983 - 0813 7564 0804***

DIJUAL TOYOTA FORTUNER,Thn 2011,Wrn Silver M/T,4 Buah Ban Baru,Jok Kulit,TV,KM Rendah, Peralatan Auto 2000,Full Original,Pjk Panjang April 2014, Hrg Rp 315Jt/ NEGO.Hub : 0813 9642 1854. DIJUAL KIA CARENS II, MT, Thn DIJUAL TOYOTA KIJANG SEDAN KIA CARENS, Th'03, LGX Diesel, '05, Wrna Silver, Kondisi Terawat, Tahun 2002,Wrna Hitam. wrn Crema Metalik, M/T, kondisi Pjk Juni 2013, Hrga 78JT, Hub Hub : 0812 8237 1160 total orisinil, terawat, hrg 80 jt. Hub 0813 6227 8898 : 0812 6367 000

DIJUAL OPEL BLAZER Thn'96,Tangan pertama. Hub : (061) 77151901

OPEL VECTRA 2.0 i (SEDAN), Thn’96, Wrn Nova Black Met,Kondisi Mulus, BK Tunggal,Tgn Pertama,EX Dokter, Hrg:35 Jt.Hub: 0813 7069 3888


BURSA MOBIL ANDALAS

DAIHATSU TAFT BADAK Pick-Up(4X4),Thn'81,BaruBuatDariMiniBus,Blm PernhKerja,Hitam, BodySangatMlus,Mesin Sehat,Hrg53Jt/NEGO.Hub:081361523586.

ISUZU PANTHER Hi-Grade

PHANTER TOURING

Thn’1996,Wrna Biru, Lengkap,Hrga Rp.65 Jt/Nego. Hub : 0812 6579 404

Thn '05, Wrna Coklat, Kondisi Sehat Terawat, BK Pjng, AC,PW,CL,PS,RT, Hrga 160JT/Nego, Hub 0821 1087 1604

Jumat, 13 September 2013|Hal.24

ISUZU ELF PS 120 HD ( NKR 71 ), thn '05 wrn putih,Plat BL,Dump Truck, Kondisi Bagus. hub: 061-76387288,085210002788

DAIHATSU TERIOSAdventure

DAIHATSU TAFT ROCKY

Thn’2011, Wrna Grey Metalik,TP 1,BK Cantik & Kondisi Mulus, Terawat,Hrga Rp.174 Jt . Hub : 0812 6573 5377

Thn 1995, Kondisi Baik,W. Hitam Metalik, 4x4 , AC,Tape, A/N Sendiri, Hrg Rp 79 jt / Nego. Hp 0821 6104 9001 (Lokasi Medan)

DAIHATSUXENIA

GRAND MAX BLIND VAN

Thn'06, Wrna Silver,AC,Tape. Hub: 0812 6065 9150 0819 200 0885

DAIHATSU TAFT RANGER

DAIHATSU TERIOS TX

DAIHATSU XENIA XI VVTI

Thn’2012,AC,Tape, DP 35jt NEGO, Angs. 3.423.000 x 21, Kond.99% OK. Hub: 0812 8890 0127 / 0812 7585 1178

Thn 1991, Warna Silver,AC, RT, Mp3, VR, Ban Cangkul Kondisi 95%, Buka Harga 73Jt Nego, Hub 081316878888

WrnaHitam,Thn’09,Mulus,1Tangan,AC,Tape,KM 19, Hrga165Jt/Nego,TP.KhususPemakai, Hub: 081260298424-085261087709

OVERKREDIT,Thn'08,silver, TVDVD,CamMundur,FL) modelsporty, BalikDP 60Jt (/Nego,SisaAngs32x2,65jt, Hub : 0819 7318 9222 / 0896 9041 5882

DAIHATSU TARUNA

DAIHATSU HILiNE PICK UP

Thn '99 Akhir, Wrna Biru Met, BK Pnjg Asli Medan, PW, CL, Sound Sistem, Hrga 83JT/Nego Hub.0821 60 146 136

Tahun 93. Hub : 0813 9695 8271.

ROCKY INDEPENDENT

DAIHATSU SIRION

THN 1997, W. Abu-abu met. Hub 0852 6189 4982 , 0821 6743 4179

Thn Mei 2012,Wrn Abu" Met, KM 12.000,Hrga Cash Rp 150jt,atau cicilan DP 60jt Angs.2,8 / bln,Smpai April 2016. Hub: 0812 6431 487

KIASEDONA

KIA PICANTO

KIAVISTO

KIA ( K2700)

KIA CARNIVAL Diesel

NEWPICANTO

KIA CARNIVAL

KIATRAVELLO

Thn ’03, Wrna Abu-Abu Met, Mulus, Nama Lngsng, Pintu Tgh sliding door, Hrga 85Jt/Nego, Hub 0853 7377 6211

W. Biru, Thn 2005, AC/ PW/ CL/ RT/ VR, mulus, siap pakai, Harga Nego. Hub : 0813 7019 2255

DIJUALTahun 2001,Manual, Wrn Biru Met,Pajak Panjang,Mobil Sehat & Mulus Hub: 0813 9736 7521 - 0852 1090 5642

Dijual, Pick up, Thn' 2007, Bak Plat Bunga, warna putih, tanggan 1 dari baru. Hub : 061-76387288 / 085210002788

Thn'01,Wrna Hitam,Matic, Kondisi Siap Pakai,Harga 60 Jt/Nego. Hub : 0813 9770 3303 / 0852 6273 2859

OVERKREDT,Thn2012, MT,W. Putih,BK,Jok Kulit,Balik DP 25 Jt, Sisa 41 Bln x3,5Jt,AllRisk4Thn. Hub:085296433096.

B, AT, Wrna Hijau Kombinasi, Thn '00, Hrga 59Jt, Kondisi Sehat, Hub 061-69994398 / 0813 6174 6298

Thn 2007,Wrn Silver, AC,Hrga Rp 95 Jt NEGO. Hub : 0811 614 778 - 0823 6823 4507.

HONDA ACCORD

HONDA ACCORD PRESTIGE

HONDAGENIO

HONDAGENIO

HONDA ACCORD CIELLO

HONDA JAZZ TYPE S

HONDA JAZZ IDSI

Thn'84,Wrn Hitam, TV, DVD, SOUND, VR, BR, AC, PW, PS, Harga NEGO.Hub : 0813 6158 5711

Thn’88,Wrn Hitam VR/BR, AC, DVD, Power Steering,BK Medan Asli, Mulus,Hrga NEGO. Hub: 0813 7748 8088

MT, Thn ’94, Wrna Merah Maroon, Kondisi Mulus, Terawat, Hrga 62JT/Nego, Hub 0812 639 213

Thn '94, Wrna Hitam, MT, AC,PW,CL,RT, Kondisi Terawat, Hrga 58JT/Nego, Hub : 0853 7225 7425

Thn'97 A/T,BK Pnjg, W.Hijau,Mesin Sehat,Tinggal Pakai,Hrg 75 Jt/ NEGO. Hub : 0812 6345 185 )

MT, Thn ’08, Wrna Silver Stone, Hrga 162JT/Nego, Hub 0852 9678 2287

AT, Thn '07, Wrna Hitam, Tgn 1 Dr Bru, Hrga Nego, Hub 0811 631 315

HONDA ACCORD PRESTIGE Thn' 89/90, Wrn Merah Maroon, AC, PW, PS, manual, TAPE CD, pajak STNK panjang, harga 35 jt/nego, Hub : 0812 8216 4046 / 061-7881 790***

HONDA JAZZ IDSi Thn'04,W.Hitam,Manual,Kond.MobilOriginal, SngtTerawat,BanBaru, Lengkap, SatuNama DariBaru,PajakBln10, Rp110jt/NEGO BK AsliMedan,(TP) Hub:085370036486

MITSUBISHICOLTDIESEL 120 PS

MITSUBISHI190PSTRONTON

MITSUBISHIFUSODUMPTRUK8DC9

MITSUBISHIPAJEROSPORT

MITSUBISHI100PS

Thn'93, Bak Besi/Pasir,Pendek,Kondisi bagus Siap Pakai, Harga 51 Jt / NEGO. Hub : 0853 7303 4444.

Bodi Set, Thn’94 Akhir,Hrga Rp.138 Jt/ Nego. Hub : JL.Perwira II No.79 Krakatau Ujung Hp.0852 9792 0163

Rangka 53,Thn'98,Roda 6,Hrga NEGO, Hub : 0853 6227 2997/ 77003262

Thn 2011,Wrn Hitam, Kondisi Bagus,Siap Pakai,Full Original,Harga NEGO. Hub : 0852 6126 1889.

Roda6,Thn’2005,PajakPanjang,HargaRp 142jt/NEGO,Dijamin85%Bagus,DanBody BelumPernahDiCat.Hub:081397172819

HONDA JAZZ V-TECH

HONDAODDYSSEYABSOLUTE

Thn 2008, warna hitam, pjk bulan 8, kondisi mulus, terawat, BU, siap pakai, serius hub: 085370159011

Thn 2008, W. Silver Met,AT, 2.4cc, Pajak Panjang,mulusdanterawat,jokkulit,Harga Rp.295jt/Nego.Hub:081361000257

MITSUBISHI ECL DIESEL

MITSUBISHI FUSO Dump Truck

MITSUBISHIKUDAGRANDIA2002

Tahun'97, DumptTruck. Hub : 0812 6578 979

190 PS Thn 1997,Warna Orange. Hub : 0812 6002 4312.

Wrn Hitam,1Tangan,AC/RT/PS/PW, Hrg : 108 jt ( NEGO ) Hub: 0823 6156 6858.

DUMPT TRUCK FUSO Thn1995/ENGKEL, 1995/ENGKEL,Satu SatuTangan Tangan Thn Dari Baru,Siap Jalan. Hub : 0821Dari Baru,Siap Jalan. 6161 2288. Hub : 0821 6161 2288 )

MITSUBISHI L200 Thn' 06, harga Rp.139 jt/nego, tangan 1, sangat terawat, cash/credit, PT.Bluebird, Jl. Kapt Muslim No.92. Hub : 081397186861 / 081513038130

HONDA CRV AT , Wrna Hitam , Thn’01 , Jok Kulit, TV , Kondisi Mulus , Pjk Pnjg , Harga Nego . Hub : 0812 631 7712 , 061- 7702 8958

MITSUBISHI BARU

MERCY C180

MERCY C180

DiscountKandasL300,T120,FUSO,Colt Diesel,Mirage,OutLander,PajeroPlusHadiah. HubSYARI082162867195,BBPIN:23860F7C

Kompressor,Thn’2003, WrnaHitam Met,Plat Medan,KM Baru 85rb, Jok Kulit,HrgaRp.170Jt. Hub:082168888111

Thn'1995,HrgaRp.68Jt/Nego. Hub:0853 6134 7086 / 0877 6610 4246

MERCY SLK

MERCY C240 Elegance A/T

MERCY C180 MTTHN '97

MERCY C240

MERCY S320 Elegance A/T

MERCY E 220

SUZUKIKATANALONG

SUZUKI ESCUDO JLX

Thn '10, Tgn Pertama, Plat Tunggal, Pjk Bru Smbng, KM 3000, Cat Original, Hrga 825jtNego,Hub085381233333

DIJUAL Mobil, Tahun 2002, Wrna Hitam,Velg 19",KM 37.xxx,Mobil Simpanan. Hub : 0813 9703 1000

WrnaSmaragdBlack,BodyKitWald,PerEibach, VelgBrabusMonoVOri18Inch,SoundSQ,Khusus Peminat, Hrga92JT/Nego, Hub08126469392

DIJUALMobil ,Tahun 2002, Wrna Hitam,A/ T,BKAsli Medan. Hub : 0812 6066 0036

Thn'00,W.Silver Blue, KM 25rb,Body/ Interior Msih bersih/Original, Pjk 1 Thnan, Mobil Simpanan, Pemakai Serius Hub Lgsng 0852 6044 3696 Jual Cpt H Nego

Thn’95 Akhir,Wrna Blue Black, Mobil Sehat,Mulus,Original,Jok Kulit Asli, Harga NEGO. Hub : 0813 9675 6175

Thn’92, AC,BAMPER ARB Complit,Modifikasi, Caltex Gren,Harga NEGO. Hub : 0813 6135 8411.

Thn'96,Wrna Ungu,Coklat, PS, PW, CL, Alarm,DVD,Sound System,AC,VR,BR, BKAsli Medan. Hub: 0813 9611 8045

SUZUKI PICK UP

SUZUKI AERIO DX

SUZUKI KATANA GX

SUZUKINEWGRANDVITARA2.4AT

SUZUKIKATANA

SUZUKI ESTEEM

SUZUKI GRAND VITARA

SUZUKI GRAND VITARA

SUZUKI GRAND VITARA JLX

DIJUALThn2011,AC,CD,BumperDepan Belakang,BakBelakangLapis,Plat-KM 5000,JarangPakai,BukanU/Angkot Barang,PeminatSerius.Hub:085280108585.

Thn 2002,Wrn Hitam,Plat Medan 3 Angka,Kondisi Sehat,Harga: Rp 80 jt (NEGO).Hub:0812 6931 1001 (HENDRA)

Thn '00, Wrna Biru Met, 4x4, Kondisi Mulus, Hrga 85JT/Nego, Hub 0821 6324 9899

PROMO , Rangka 2012,Wrna Gray, Harga OTR Rp.362,8 Jt (DISCOUNT), Hub : DEALER RESMI SUZUKI Hp. 0852 7009 6456

Thn'1995,Perspiral Asli Jepang, 4x4 Original Kaleng,Mobil Gaul,Khusus Cari Mobil Bagus Sudah Modifikasi, Peminat Serius. Hub : 0821 6161 2288

SUZUKI ESTEEM,Thn'94,Wrn Biru,Kondisi Bagus, Baru Ganti Ban Dunlop,Harga 36,5 Jt / NEGO. Hub : 0853 7076 3719

TYPE JLX,Thn 2006, A/T,Wrn Hitam, AC, PW,CL,PS,RT,Kondisi Mulus, Harga 162 Jt/NEGO. Hub : 0811 634 364.

Thn'93,W.Abu2,PS,PW,EM,CL,ALARM, DVD,TV,Sound,VelgTeardrop,Built-Up, Jok/DoortrimMbtech,BKMdn(Maret2014), TinggalPakai.Hub:082167898181.

thn'07, W. Hitam, AC /PW /CL / RT / VR. Hub : 6189 4982 / 0821 6743 4179

SUZUKI BALENO NEXT-G

SUZUKI GRAND VITARAJLX 2.0

ESCUDO CAPSUL

SUZUKI SIDE KICk

SUZUKIGRANDVITARAJLX

SUZUKIGRANDVITARAJLX(MT),

TOYOTA INNOVA Type G

TOYOTAAVANZA

Thn’2005, Wrna Hitam Metalic,Pajak Hidup,AC,TV, Audio JVC 1 Set, Mulus, Ex. Cwek, Hrga Rp.98 Jt/ Nego. Hub : 0823 6009 0194

AT,Thn'07,WrnaHtm,Aks.Style:Roofrack,Rooflamp, Bullbar,GrilJeep,BanBsrBngaKasar,VelgDC,Tv, JokKulit,DeflectaEGR,HrgaNego,Hub0811631315

Thn'01, W. Hitam, AC/ PW/ RT/ CL, siap pakai, Harga Rp. 99,5jt. Hub : 0821 6643 9344 / 0813 2228 2441

thn'96,wrn hitam,AC,Tape,Velg racing, ban Radial. hub: 0812 6590 0956

Thn’2009, Wrn Silver, Manual, Tngan Prtama,Ex.Dokter, Hrga Rp 185jt / NEGO. Hub :0811 616 601 / 0853 72592166

Thn'07,Wrna Silver,AC/PW/CL/CD Player/ Pajak Des 2013,Pemilik Langsung,Hrga 160 Jt/Nego. Hub : 0813 7041 2654

M/T,Bensin,Thn’2010, Wrna Hitam,Kondisi Mulus,HargaNEGO, TanganPertama. Hub : 0812 8166 9300 / 0853 5815 2000

Thn’2010Akhir, Pemakaian 2011,Wrn Abu” Met,Original,KM 1000, Hub: 0813 7526 4322, Mobil di Kapten Muslim No.28

TOYOTAFORTUNER TYPE G

TOYOTA KIJANG LX

TOYOTA FORTUNER

TOYOTA HARDTOP

TOYOTA HARDTOP Diesel 84 (4x4)

TOYOTA CAMRY

TOYOTA STARLET

TOYOTA COROLLA

TOYOTA YARIS

Diesel, MT, Thn ’08, Wrna Hitam, Ban Cangkul, Kondisi Sehat, Pjk Pjng, Hrga Nego,Hub08116002547

Thn’2003,Wrna Hitam, Jok Tiga Baris, CL, PW,PS,Plat Medan, Hrga Rp.90 Jt/ Nego. Hub : 081 165 8277/0813 9799 1300

TypeG, WarnaPutih, Diesel,Manual,Tahun 2011Akhir, PakaiSendiri, Lengkap,Harga NEGO. Hub:081370099251

Thn'83,Merah,Tape, AC,Ban Baru,Velg 31,Pjk Panjang,Kondisi Bagus,Siap Pakai, Hub:Jl SETIAJADI NO 21 KARAKATAU.

W.Merah,Lengkap,PS,Cakram,AC,TVDisc,CLock,VR,BR,KondisiMesinSgtMulusDanTerawat, HrgaNego,PemakaiSeriusHub:085260443696

2.4G,MT,WrnaGold,Thn'04,1Tangan,BK MedanAsli,KondisiMulus,Terawat,Hrga 160JT/NEGOHub081362266800

Thn'88,WrnaMerahMaron,Interior-ExteriorOriginal, AC,DVD,MP3,TV,PW,CL,RemoteHrga38JT/Nego Tipis,Hub.082370060019MaafTP(PeminatSerius)

thn'78,original, AC, CD, Pajak panjang, merah met, sangat mulus,mesin terawat. hub: 0819 34200 299/ 0819 6079 765

Type S, AT, Wrna Biru, Thn '06, Kondisi Mobil Rapi dan Sehat, Hrga 110JT Cash & Kredit, Hub 0811 602 595

TOYOTAYARISTYPEE,A/T

TOYOTAFORTUNER TYPE G

TOYOTAYARISTYPEE

HARTOP

TOYOTA KIJANG KRISTA

TOYOTAAVANZA

TOYOTA INNOVA TYPE G

TOYOTAFORTUNER

HARTOP DIESEL

THN '11, WRNA MERAH, KONDISI MULUS SPT BARU, KM MSH RENDAH, HRGA 162 JT/NEGO, HUB 0852 9666 5046

Thn 2008,Bensin, Matic,Wrn Abu" Met,Ex.Dokter,Hrga Rp 270jt / NEGO. Hub: 0823 6837 1837 / 0819 605 1052

Thn 2010, Matic, Wrn Merah, Mulus, Ex.Dokter,Hrga Rp 150jt / NEGO. Hp: 0823 6837 1837 / 0819 605 1052

Thn'82,DIESEL ASLI,V COBRA, Ban Savero 33 Extrem,AC Dingin,Pajak Panjang, Siap Pakai. Hub : 0856 6533 700

Bensin, Wrna Biru, Thn '00, Kondisi Sehat, Hrga 120Jt/Nego, Hub 77 Mobil 0811 645 660 / 0812 600 5957

Type S, Wrna Hitam, Thn '08, Hrga 135Jt/ Nego, Hub 77 Mobil 0811 645 660 / 0812 600 5957

2.0,Manual,Wrna Hitam,Thn'2009, Kondisi Ok,Asuransi All Risk,Dan TLO S/D 2014,HargaNEGO. Hub:082163124446

DIJUAL ,Solar 2.5,Wrna Hitam, Thn'08, New Model,Type G,Plat Mdn Asli, Mbl Cantik,KM 61.000, Dan Siap Pakai. Hub : 0813 6149 8977

Thn'83,Asli,Tangan Ke Dua Dari Baru, Wrn Biru,Ban 35 Mudzila, Velg, Challenger,AC Dingin, Tape,PS.Hub : 0813 6217 0000 / 0852 6477 0000

TOYOTATWINCAM Wrna Biru, Tahun '88. Kondisi Mulus, Radio Tape, Velg Racing. No. Pol. D 1875 CJ. Hrga 40Jt/ Nego. Hub 0813 1933 1777

TOYOTAYARIS

TOYOTAKIJANGLGX

OverKredit,Thn'11, WrnaHitam,Tgn Pertama,Cicilan40X4,3Jt, RaybenVCool,TapeAvixLyrSnth. Hub:08126001944

Thn ’03, Wrna Kuning Silver Met, Bensin, 1.8 cc, Pajak Masih Panjang Bulan Feb 2014, Hrga Rp.137 Jt. Hub : 0813 1488 8573

TOYOTA RUSH TYPE G

TOYOTA ALPHARD

AVANZA THN’2004

TOYOTAKIJANGLGX

TOYOTAHILUX

TOYOTA CORONA GL 1.6

Tahun 2011, Wrn Silver,Over Kredit Rp 80 Jt/NEGO, Kondisi Bagus. Hub : 0852 6171 1174.

Type G, Thn '09, Wrna Biru Tua, AT, Kondisi Mulus, Hrga 630JT/ NEGO, Hub 061- 7777 9199

Wrna Hijau Met,M/T, Jok Kulit,AC Dingin,Mulus, Harga Rp 110jt NEGO. Hub: 0812 6060 3946

Solar,Thn’01,WrnaHtmMet,KndisiSht, DIJUAL/OVERKREDITKmbliDP32JtAngs 24x4.070.000,SdhTrmskBiayaBlkNama, Hub 081265346333/ 082364289777

Diesel,Thn’00, Wrna Hijau, Met,Double Cabin, Double Gerdang,AC,Tape Aktif, Turbo,Mesin Sehat,Hrga 145 Jt/Nego. Hub: 0813 7560 0037

Thn ’84, W.Merah Mulus, Dijual Cepat BU, Rp 18jt/Nego, Hub. 0853 6078 6080

TOYOTA AVANZA

TOYOTASTARLETKAPSUL

TOYOTAKIJANGKRISTA

TOYOTA COROLLA XLi ALL NEW

TOYOTAALTIS

TOYOTAAVANZA

TYPE G, Wrna Hitam, Pjk Pnjg, Kondisi Mulus, KM ±35rb, AC,CL,RT,PW,PS, Hrga 152Jt/ Nego Hub 0852 7776 3285

Wrna Abu2 Metalik, Tahun ’91 1000CC, AC,PS,Velg Racing, Tv,Mp3,Bk Medan Asli, Mulus & Terawat, hub 085275539223

Diesel, Wrna Hitam Met, Thn ’03, Milik Pribadi, Hrga 165Jt, Hub 0815 3313 9191 / 0819 3421 9191

DIJUAL Over Kredit , Tahun 2000,Wrna Abu-Abu Metalik. Hub : 0812 6505 9452

Thn’02,SilverMet,BKAsliMdn, Manual,VR,Full Sound,Hrg135JtNEGO. Hub:JLSYAILENDRA N034, Hp:082370271616.(PEMILIKLGSG)

Thn’2010,Wrna Hitam,Harga NEGO, KM 47rb. Hub : 0812 6588 199 / 0813 6176 9939(TP).

TOYOTA AVANZA DIJUAL Wrna Silver,Thn’10, 1300cc,Plat B,Hrga Rp.130 Jt. Hub : 0813 4769 1001

TOYOTA DYNA 2011 - 05 / Sudah Ada Model Box Aluminium, Kondisi Siap Pakai, Harga Nego, Hub 0852 1345 8008


Turn static files into dynamic content formats.

Create a flipbook
Issuu converts static files into: digital portfolios, online yearbooks, online catalogs, digital photo albums and more. Sign up and create your flipbook.