Epaper Harian Andalas 30 agustus 2019

Page 1

HARIAN

andalas L U G A S

Jumat, 30 Agustus 2019

D A N

C E R D A S

No: 23992/Tahun XIV | E-Mail:andalas.redaksi@gmail.com | Harga Eceran Rp3.500 andalas|ist

Operasi Patuh Toba Harus Simpatik dan Humanis

Tim gabungan mengamanakan mobil pick-up dan elpiji hasil oplosan, di Kecamatan Sei Bengei, Kabupaten Langkat, Binjai, Sumatera Utara, Kamis (29/8).

Tim Gabungan Gerebek Pengoplos Elpiji

Waka Polda Sumut, Brigjen Pol Mardiaz Kusin Dwihananto menjadi irup Apel Ops Patuh Toba 2019 di KS Tubun Mapolda Sumut, Kamis (29/8).

Medan-andalas Polda Sumut mulai hari ini secara resmi menggelar Operasi (Ops) Patuh Toba 2019, Kamis (29/8). Kegiatan terhadap pelanggaran lalu lintas tersebut berlangsung selama dua pekan hingga 11 September 2019 mendatang. Kapolda Sumut, Irjen Pol Agus Andrianto melalui Wakapolda Sumut Brigjen Pol Mardiaz Kusin Dwihananto menekankan kepada personel pelaksana Ops Patuh Toba 2019 agar bersikap simpatik dan humanis kepada masyarakat. "Selalu panjatkan doa kepada Tuhan Yang Maha Esa sebelum melaksanakan tugas. Utamakan faktor keamanan dan keselamatan dengan mempedomani standar operasional prosedur (SOP), hindari tindakan pungli, serta laksanakan operasi dengan simpatik dan humanis 3 S (Sabar, Sopan dan Senyum)," • LANJUT KE HAL. 15

Binjai - andalas Tim gabungan terdiri dari PT Pertamina, Polsek Binjai Utara, Polsek Binjai Sei Bingei, dan Polres Binjai menggerebek gudang pengoplosan elpiji 3 kg subsidi ke dalam tabung elpiji 12 kg dan 50 kg di dua gudang yang berada di Kecamatan Sei Bengei, Kabupaten Langkat, Binjai, Sumatera Utara, Kamis (29/8). "Pengungkapan berawal dari informasi diterima tim sekuriti Pertamina Marketing Operation Region (MOR) I. Berdasarkan informasi, kami berkoordinasi dengan Polres Binjai yang bergerak cepat mengamankan lokasi," ujar Rahman, Kepala Sekuriti Pertamina MOR I, Kamis (29/8).

Di dalam gudang yang dijadikan tempat usaha penjualan gas, pihak kepolisian menemukan barang bukti tabung gas dan alat pengoplosan. Barang bukti yang diamankan adalah ratusan tabung elpiji 3 kg serta puluhan tabung elpiji 12 kg dan puluhan tabung elpiji 50 kg.

Tim gabungan juga berhasil mengamankan 4 orang pelaku yang diduga melakukan pengoplosan gas subsidi yakni Agus (40) selaku Pengawas warga Jalanl Bandar Meriah, Pasar VII Kecamatan Sei Bingai, Mahera (31) warga Jalan Rawe 9 Lk 7 Martubung Kecamatan Medan Labu-

han, Suhendri (31) selaku teknisi, warga Desa Lestari Kecamatan Limahpuluh Kabupaten Batu Bara dan Ari Sudana (31) warga Jalan Setia Budi Tj Sari Pasar 1 Gg Perkutut Kecamatan Medan Selayang ketiganya bertugas • LANJUT KE HAL. 15

Unik Tapi Nyata

Lepas Jilbab, Aktivis Perempuan Iran Dipenjara 24 Tahun

andalas|ist

Menristekdikti Prof H Mohamad Nasir PhD Ak (kiri) saat melantik Dr Syamsul Gultom SKM MKes sebagai Rektor Unimed periode 2019-2023, di Jakarta, Kamis (29/8).

Seorang aktivis hak-hak perempuan Iran dipenjara selama 24 tahun termasuk hukuman 15 tahun karena dianggap menyebarkan prostitusi dengan melepas jilbabnya. Saba Kord Afshari (20) dijatuhi hukuman oleh Pengadilan Iran setelah dinyatakan bersalah karena melepas jilbabnya serta menyebarkan propaganda melawan negara.

Afshari dan ibunya, Raheleh Ahmadi, merupakan aktivis kelompok protes Rabu Putih, yang menentang kewajiban berjilbab di Iran. Pasangan ini secara rutin memposting video mereka sedang berjalan di jalan-jalan Teheran tanpa jilbab. Mereka juga untuk meminta perempuan lain • LANJUT KE HAL. 15

Menristekdikti Lantik Syamsul Gultom sebagai Rektor Unimed Jakarta–andalas Menteri Riset, Teknologi, dan Pendidikan Tinggi (Menristekdikti) Prof Mohamad Nasir melantik Dr Syamsul Gultom SKM MKes (43) sebagai Rektor Universitas Negeri Medan (Unimed) periode 2019-2023, di auditorium kantor Kemristekdikti RI, di Jakarta, Kamis (29/8). Menristekdikti Prof H Mohamad Nasir PhD Ak,

dalam arahannya berpesan agar Rektor Unimed dapat mengemban amanat serta menjalankan tugas dan fungsinya dengan baik guna meningkatkan mutu dan daya saing lulusan. Mohamad Nasir meminta Rektor baru Unimed agar senantiasa mengembangkan kreasi dan inovasi dalam menyongsong era revolusi industri 4.0, dan pembelajaran

berbasis blended learning. Rektor juga diminta meningkatkan kualitas tata kelola perguruan tinggi. “Artinya, kualitas tata kelola harus transparan, fairness, accountability, dan responsibility,” kata Nasir. Menteri kemudian mengimbau Rektor Unimed agar meningkatkan kualitas pela• LANJUT KE HAL. 15

Setelah Berhasil Bawa Pulang dari Malaysia

Edy Rahmayadi Jenguk Meimeris di RS Haji Medan Gubernur Sumut Edy Rahmayadi (kanan) menjenguk Meimeris Tumanggor di Rumah Sakit Haji Medan, Kamis (29/8). andalas|ist

Tidak hanya memulangkan TKW Meimeris Tumanggor dari Penang, Malaysia ke Sumatera Utara (Sumut), Gubernur Edy Rahmayadi juga ingin memastikan agar wanita kelahiran Tapteng itu mendapat pengobatan yang baik.

U

ntuk itu, Kamis (29/8), di sela-sela kesibukannya Edy Rahmayadi menyempatkan diri menjenguk Meimeris yang saat ini dirawat di Rumah Sakit Haji Medan, di Jalan RS Haji, Medan Estate. “Gimana? Udah mulai sehat?” sapa Gubernur saat

berjabat tangan dan mengawali perbincangan dengan Meimeris. Sembari berbincang dan menanyakan kondisi Meimeris, Gubernur juga sesekali menuturkan candaan-candaan untuk menghibur Meimeris yang sedang terbaring lemah. • LANJUT KE HAL. 15

Syaridin SPd MPd

Kadis Pendidikan Aceh Ditampar Usai Hadiri O2SN Banda Aceh-andalas Kepala Dinas (Kadis) Pendidikan Aceh Syaridin SPd MPd ditampar seseorang dari Aceh Timur usai menghadiri kegiatan Olimpiade Olahraga Siswa Nasional (O2SN) tingkat nasional jenjang sekolah menengah atas. Kapolresta Banda Aceh Kombes Pol Trisno Riyanto di Banda Aceh, Kamis (29/8) mengatakan, korban ditampar pada Kamis (29/8) sekitar pukul 11.00 WIB. "Korban Syaridin ditampar ketika baru pulang dari kegiatan O2SN. Saat naik tangga kantor, tiba-tiba diserang dan ditampar seseorang," kata Kombes Pol Trisno Riyanto. Kapolresta Banda Aceh

menyebutkan, pelaku berinisial HN, umur sekitar 30 tahunan. Pelaku asli orang Idi, Aceh Timur. Pelaku sudah diamankan di Mapolresta Banda Aceh. Terkait motif penamparan mantan Kepala Dinas Pendidikan Kota Banda Aceh tersebut, Kombes Pol Trisno Riyanto menyebutkan, pelaku diduga menampar terkait masalah pekerjaan atau proyek. "Penyebabnya mungkin minta pekerjaan. Biasa minta proyek. Kurang lebih seperti itu. Dan pelaku bukan pegawai Dinas Pendidikan Aceh," ungkap perwira menengah Polri tersebut. Kombes Pol Trisno Ri• LANJUT KE HAL. 15

Iuran BPJS Naik 100 Persen Terlalu Memberatkan Jakarta – andalas Usulan Menteri Keuangan Sri Mulyani untuk menaikkan iuran biaya Badan Penyelenggara Jaminan Sosial (BPJS) Kesehatan dinilai terlalu memberatkan. Koordinator advokasi BPJS Watch Timboel Siregar mengatakan, usulan yang diniatkan untuk mengurangi defisit BPJS Kesehatan bisa jadi kontraproduktif. "Jadi kalau saya melihat kenaikan ini memang untuk semangat menyelesaikan defisit sepakat, bahwa defisit memang menggangu memang sepakat. Tetapi kalau peningkatan kelas 2 kelas 1 yang mandiri ini ditingkatkan sangat besar saya khawatir ini akan menajdi kontrapro-

duktif," ungkap Timboel saat ditemui pada temu media Musyawarah Nasional VII bertema 'Gakeslab Menjawab Tantangan Dunia Usaha Alkes dengan Menjadi Profesional Berintegritas' di Jakarta, Kamis (29/8). Ia mengatakan bahwa menurut data per 30 Juni 2019 lalu jumlah peserta Mandiri BPJS Kesehatan kelas 1 sekitar 4 juta, untuk kelas 2 sekitar 6 juta, dan kelas 3 sekitar 20 juta. Sedangkan, untuk peserta kelas 3 sendiri sebagian besar juga layak untuk menjadi Penerima Bantuan Iuran yang dibayarkan oleh pemerintah. "Nah kalau 20 juta ini kan • LANJUT KE HAL. 15

KURS RUPIAH TERHADAP MATA UANG ASING KAMIS, 29 AGUSTUS 2019 Mata Uang Jual Beli AUD 9.642 9.539 CNY 2.021 2.001 EUR 15.876 15.713 GBP 17.483 17.308 HKD 1.826 1.808

Mata Uang Jual Beli 134 JPY 135 MYR 3.394 3.357 SGD 10.313 10.208 USD 14.325 14.183 Sumber: BANK INDONESIA


SAMBUNGAN

Jumat 30 Agustus 2019

harian andalas | Hal.

15

Istri Cantik Ini Ajak Suami Berhubungan Badan Sebelum Aksi 4 Algojo Jakarta-andalas Aulia Kesuma (AK) sempat berhubungan badan sebelum membunuh suaminya Edi Chandra Purnama alias Pupung Sadili. Hal itu diungkapkan oleh Kapolres Sukabumi, AKBP Nasriadi. Kapolres Sukabumi AKBP Nasriadi menjelaskan bahwa Edi Chandra Purnama alias Pupung Sadili (54) dibunuh di rumahnya di Lebak Bulus Jumat (23/8) malam sekitar pukul 21.30 WIB. Sebelum dibunuh, istrinya yang merupakan otak pelaku, Aulia Kesuma alias AK (45) membawakan jus yang sudah dicampuri oleh bubuk obat tidur berdosis tinggi. Saat itu pula, pembunuh bayaran sudah dia jemput dan bersiaga sambil bersembunyi di garasi menunggu perintah dari AK. Nasriadi menjelaskan bahwa AK kemudian mengajak suaminya itu masuk ke kamar untuk melakukan hubungan badan. "Sebelum melakukan hubungan suami istri itu, Edi Chandra sudah meminum jus tersebut, minumnya di ruang tamu sebelum masuk ke kamar," kata Nasriadi. Setelah melakukan hubungan suami istri, Edi Chan-

dra melakukan Yoga seperti kebiasaannya sebelum tidur. Namun, karena efek dari obat tidur, Edi Chandra tertidur di lantai dengan posisi terlentang. "AK memastikan Edi apakah tidur pulas apa belum. Setelah diyakini pulas, sekitar pukul 21.30 WIB, AK memanggil si SG sama AG (eksekutor) untuk masuk ke ruangan tersebut. Nah di situ lah dilakukan eksekusi terhadap Edi Chandra dengan cara dibekap dengan handuk yang sudah dibauri dengan alkohol, tangan dipegang dan sebagainya sampai diyakini korban meninggal dunia," kata Nasriadi. Setelah itu, para eksekutor bergegas kembali bersembunyi menunggu kedatangan korban kedua yakni anak tiri AK, M Adi Pradana alias Dana (23) yang pergi ke luar rumah. "Sebelum Dana pulang, datanglah saudara KL anak kandung AK. AK mengatakan kepada KL bahwa Edi Chandra telah diselesaikan, tinggal menunggu Dana," cerita Nasriadi. Dia menerangkan bahwa ketika Dana pulang, pemuda 23 tahun itu langsung menuju kulkas mengambil jus yang telah ditaburi dengan obat tidur. Kemudian Dana dibunuh

pada pukul 24.00 WIB oleh para eksekutor dibantu AK dan KL sebelum akhirnya jasadnya dibakar dalam mobil bersama jasad ayahnya di Cidahu, Kabupaten Sukabumi. Kasus pembunuhan ayah dan anak yang dibakar di Sukabumi terus didalami. Selain telah menangkap otak pelaku AK dan anaknya KV, polisi juga menangkap dua eksekutor AG dan SG. Kini polisi masih memburu dua eksekutor lainnya. Seperti diketahui, pembunuhan ini telah direncanakan tersangka AK dan keempat eksekutor pada tanggal 22 Agustus 2019. Eksekusinya

dilakukan pada tanggal 23 Agustus 2019. Dua korban, Edi Candra Purnama dan Mohamad Adi Pradana alias Dana dilumpuhkan dan dieksekusi di kediamannya di Lebak Bulus Jakarta. Jasad kedua korban bahkan sempat akan dibakar bersamaan rumahnya, namun rencana tersebut gagal dilakukan. Akhirnya, tersangka AK dan KV membuangnya sekaligus membakar kedua jasad korban di Cidahu, Sukabumi. Kapolres Sukabumi, AKBP Nasriadi menjelaskan mengapa tersangka membuang jasad korban di Sukabumi. Berdasarkan hasil pe-

meriksaan, pelaku berencana membuangnya ke tempat sepi yang jauh dari lokasi pembunuhan. Namun, bagaimana pelaku memilih lokasi tersebut? Menurut Nasriadi, pelaku pernah melewati lokasi itu saat mengantarkan anak tirinya, Dana, ke sebuah pesantren di Sukabumi. "Karena dia terpikir dulu pernah mengantar (korban) Dana ke salah satu pesantren di Parung Kuda, dia terpikir untuk membuangnya di daerah Sukabumi Kabupaten," kata Nasriadi usai rilis di Mapolda Jabar, Kota Bandung, Kamis (29/8). Namun KV sendiri malah ikut terbakar, akhirnya AK langsung meninggalkan lokasi untuk mengantarkan KV ke Rumah Sakit Pertamina di Jakarta. Mobil berisi dua mayat yang terbakar itu pun diketahui pada Minggu (25/8/ 2019) di Kampung Cipanengah Bondol, RT 01/04 Desa Pondok Kaso Tengah, Kecamatan Cidahu, Kabupaten Sukabumi. Polisi yang melakukan serangkaian penyelidikan akhirnya berhasil menangkap AK dan KV di Jakarta, Senin (26/8/2019). Tersangka KV

IURAN BPJS NAIK 100 PERSEN TERLALU MEMBERATKAN ....................... • DARI HALAMAN. 1 sebetulnya kumpulan orangorang yang bisa dapat PBI tapi enggak dapat karena PBI juga tidak gampang dapatnya, kalau dia dinaikkan dari Rp25.500 ke Rp42 ribu, dikali 5 orang atau 3 orang kan cukup berat,” kata Timboel. Selain dinilai memberatkan untuk kelompok masyarakat tertentu, usulan kenaikan iuran BPJS Kesehatan juga dinilai membuat peserta enggan untuk membayar. "Kemudian ini juga ability to pay, gimana bisa membayar tapi kelas 2 dan kelas 1 juga ini mungkin mampu, tapi willingnes to pay-nya di mana sementara ketika mereka mau membayar layanan kesehatan rumah sakit kamarnya susah didapat," ungkap Timboel. Sehingga, lanjut Timboel, pasien yang kesulitan mendapatkan pelayanan tersebut akhirnya lebih memilih untuk

menjadi pasien umum. Banyak yang menganggap bahwa iuran yang dibayarkan menjadi siasia karena mereka tidak bisa mendapatkan pelayanan kesehatan yang sesuai. "Mereka bilang gue sudah bayarin tapi gue dapat fasilitas umum. Nah jadi ini kan jadi pertimbangan mereka satu berat satu lagi satu lagi enggak dapat kualitas pelayanan yang sesuai," kata dia. Terlebih aturan yang ada sekarang menurut Timboel mengharuskan peserta untuk membayarkan sekaligus peserta yang ada dalam satu kartu keluarga. Sehingga, hal ini dinilai Timboel akan semakin memberatkan. Sebelumnya Menkeu Sri Mulyani saat rapat dengan anggota parlemen mengusulkan iuran BPJS Kesehatan naik untuk semua kelas. Kelas I naik dari Rp80 ribu menjadi Rp160 ribu, kelas II dari Rp51 ribu menjadi Rp110 ribu dan

kelas III menjadi Rp42 ribu dari Rp30 ribu. Usulan ini lebih tinggi dibanding dengan usulan yang disampaikan Dewan Jaminan Sosial Nasional (DJSN), kecuali untuk kelas III, di mana iuran kelas I Rp120 ribu, kelas II sebesar Rp75 ribu, sedangkan kelas III Rp42 ribu. Kenaikan iuran ini merupakan yang kedua kalinya. Pada 2016 lalu, melalui Peraturan Presiden Nomor 19 Tahun 2016 dilakukan penyesuaian iuran, yakni kelas I menjadi Rp80 ribu dari sebelumnya Rp59.500, kelas II menjadi 51 ribu dari Rp42.500 dan kelas III jadi Rp30 ribu dari Rp25.500. Memilih Keluar Sementara itu, warga Kota Medan yang telah mendengar kabar rencana kenaikan ini pun tentu kaget dengan besaran nominal yang ditentukan. Untuk itu, warga pun berencana menyikapinya dengan menurunkan kelas perawa-

tannya atau malah memilih keluar dari program tersebut. "Saya kelas II dengan empat anggota keluarga. Dengan kenaikan ini berarti setiap bulan harus bayar Rp 440.000. Ini belum termasuk kebutuhan lain-lain, bisa pingsan kalau begini," ungkap Dedi, warga Medan Kota, Kamis (29/8). Kendati begitu, ia memang belum menentukan sikap pasti atas kenaikan ini. Namun rencananya, ia akan memilih untuk turun menjadi kelas III, atau keluar dari kepesertaan JKN-KIS. "Belum tahu. Mungkin turun kelas sajalah, atau putus dengan BPJS," jelasnya. Hal serupa juga dikatakan Merry warga Medan Johor yang mengaku akan memilih untuk turun kelas perawatan karena rencana kenaikan iuran itu. Hal ini ujar dia, karena kenaikan yang ada memang terlalu memberatkan. "Kalau saya mau turunkan kelas perawatan saja menjadi

kelas III. Lagian yang membedakan kelas itu hanya jumlah bed saja. Kalau kelas III, satu kamar bisa 8 orang, kelas II hanya empat orang, dan selebihnya saya rasa, tak ada bedanya," sebutnya. Menanggapi ini, Kepala Bidang SDM, Umum dan Komunikasi Publik BPJS Kesehatan Cabang Medan, Rahman Cahyo mengakui memang sudah ada warga yang bertanya ke BPJS Kesehatan mengenai perihal prosedur penurunan kelas perawatan akibat rencana kenaikan iuran tersebut. Menurutnya hal itu, memang sah-sah saja. "Perubahan kelas perawatan, baik naik atau turun itu bisa, tapi bagi yang sudah menjadi peserta selama satu tahun. Untuk perubahannya, peserta bisa datang ke kantor BPJS Kesehatan langsung, dengan melengkapi syarat-syarat atau bisa juga melalui aplikasi Mobile JKN saja," tandasnya. (VN/MBD)

MENRISTEKDIKTI LANTIK SYAMSUL GULTOM SEBAGAI REKTOR UNIMED ........ • DARI HALAMAN. 1 yanan akademik kepada mahasiswa dan masyarakat. ”Hindari perlakuan diskriminatif kepada siapapun, karena kampus adalah pusat dibangunnya peradaban manusia yang bermutu,” imbau Nasir. Prof Nasir dalam arahan penutupnya mengucapkan selamat kepada Syamsul sebagai Rektor Unimed periode 2019-2023. “Semoga bisa melaksanakn tugas dn fungsinya sebagai pimpinan Unimed dengan baik. Ciptakanlah good governent, tata kelola dengan baik. Apa yg belum yang dicapai rektor sebelumnya, teruslah gapai capaian tersebut. Pe-

ningkatan akreditasi institusi dan Prodi juga harus jadi perioritas untuk capai akreditasi A semuanya,” katanya Menteri juga mengucapkan terima kasih dan penghargaan yang setinggi-tingginya kepada Prof Dr Syawal Gultom MPd, Rektor Unimed sebelumnya yang telah banyak membawa perubahan terbaik, terutama membawa Unimed menjadi akreditasi A, serta banyak prestasi yang telah dicapai. Rektor Unimed yang baru Dr Syamsul Gultom MKes menyatakan siap mengemban amanah dan akan menjalankan tugas pokok dan fungsinya dengan baik. Sejak awal, Unimed berkomitmen untuk

mencetak lulusan bermutu dan berdaya saing yang memiliki karakter dan sikap yang baik, hal ini sejalan dengan tack line Unimed “The Character Building University”. “Selain itu kita akan tingkatkan pengabdian pada masyarakat dan publikasi ilmiah karya dosen dan mahasiswa di jurnal internasional bereputasi guna memberikan kontribusi serta menjawab permasalahan masyarakat secara global,” kata dosen Fakultas Ilmu Keolahragaan (FIK) Unimed ini. Pria kelahiran Desa Sabungannihuta, Kabupaten Samosir 13 Mei 1976 ini juga berkomitmen akan meningkatkan kualitas dan kompeten-

si dosen dan mahasiswa. “Tidak ada pilihan lain selain merespon secara cepat dan tepat seluruh permasalahan masyarakat dengan meningkatkan kompetensi dosen dan mahasiswa untuk menciptakan lulusan bermutu dan berdaya saing, karena kehadiran Unimed harus terus bermanfaat bagi masyarakat, terutama warga Sumatera Utara” ungkap Syamsul yang sebelumnya menjabat Wakil Dekan II FIK Unimed. Pelantikan ini dihadiri pejabat struktural eselon I di Kemristekdikti, di antaranya Sekjen Kemenristekdikti Ainun Na’im, Dirjen Belmawa Ismunandar, Dirjen SDIPPT Ali Ghufron Mukti, Dirjen PI

Jumain Appe, dan pejabat Kemristekdikti lainnya. Ikut hadir juga keluarga besar Dr. Syamsul Gultom, M.Kes, dan pimpinan Unimed yakni Prof. Dr. Syawal Gultom, M.Pd. (Rektor Unimed periode 2007-2012, 20152019), para Wakil Rektor, Dekan dan Direktur PPs serta puluhan civitas Unimed. Juga tampak hadir Bupati Mandailing Natal (Madina) Drs H Dahlan Hasan Nasution, Kepala Dinas PUPR Madina Syahruddin Lubis, Kabid Informasi Dinas Kominfo Wildan Nasution, Kabid Dikdas Andriyansah Siregar SE, Kabid PTK Abdul Husin SPd, Irwan H Daulay dan Husni E Hasibuan. (HAM)

TIM GABUNGAN GEREBEK PENGOPLOS ELPIJI ................................... • DARI HALAMAN. 1 karena melakukan pengoplosa gas subsidi 3 kilogram ke gas sebagi teknisi atau dokter nonsubsidi 12 kilogram dan 50 kilogram, " kata Kasat Resoplos gas. Selain keempat pelaku tim krim Polres Binjai AKP Wirgabungan juga mengamankan han Arif ketika dikonfirmasi di barang bukti berupa 4 buah ruang kerjanya. Dari keterangan semenMobil Pick Up, yakni daihatsu grand max hitam BK 8812 DB tara, kata Wirhan, setiap hari berisi 4 tabung gas ukuran 3 kg, mereka rata-rata mengoplos mobil suzuki carry putih BK kurang lebih 600 tabung elpiji 9373 MJ berisi 150 tabung 3 kg, 3 kg. Isi tabung elpiji 3kg daihatsu zebra hitam BK 9465 dipindahkan ke dalam tabung BI berisi 1 buah tabung 50 gas elpiji 12 kg dan 50 kg. Elpiji kg dan mitsubisbi colt BK 9296 hasil oplosan tersebut dijual ke wilayah Medan. EN berisi 94 tabung 12 kg. Masih dikatakan Wirhan, "Para pelaku diamankan

pasal yang disangkakan kepada pelaku adalah Pasal 53 huruf a, c dan d UU No. 22 Tahun 2001 tentang Migas. Sementara itu, Unit Manager Communication & CSR Pertamina MOR I, Roby Hervindo, mengapresiasi Polres Binjai yang berhasil menggulung tindak kejahatan ini. "Terima kasih kepada jajaran Polres Binjai yang dipimpin AKBP Nugroho Tri Nuryanto. Pengungkapan hari ini menunjukkan bahwa sinergi dengan berbagai pihak sangat penting untuk memastikan

penggunaan elpiji subsidi tepat sasaran," katanya. Roby menambahkan, hingga Juli 2019 penyaluran elpiji 3 kg subsidi di Sumut telah melebihi kuota yang ditetapkan pemerintah. Dari kuota sejumlah 69,5 juta tabung, telah disalurkan sebanyak 70,5 juta tabung. Sehingga melebihi kuota sebanyak 973 ribu tabung. "Penyelewengan seperti tindak pengoplosan yang kita ungkap hari ini, turut andil dalam penyaluran yang melebihi kuota. Di samping itu, penggunaan yang belum tepat

sasaran juga menjadi faktor," tutur Roby. Untuk itu, Pertamina membuka akses informasi dan pelaporan dari masyarakat. Informasi terkait layanan elpiji maupun BBM, dapat disampaikan melalui telepon Pertamina 135. Atau melalui surat elektronik dengan alamat pcc@pertamina.com. "Kami juga mengimbau agar masyarakat mampu, pengusaha non UMKM, segera beralih menggunakan elpiji non subsidi seperti Bright Gas 5,5 kg," tutur Roby. (SIONG/DED)

EDY RAHMAYADI JENGUK MEIMERIS DI RS HAJI MEDAN ................ • DARI HALAMAN. 1 “Banyakin aja dulu istirahat, jangan banyak mikir-mikir dulu,” ujar Edy Rahmayadi yang didampingi Kepala Dinas Kesehatan Provinsi Sumut Alwi Mujahit Hasibuan serta dokter yang menangani yakni dr Supiono SpP. Selain itu, Edy juga menyampaikan kalimatkalimat untuk menenangkan Meimeris. Bahwa kehidupan sejatinya memang selalu penuh dengan cobaan. Tetapi, yang paling penting adalah bagaimana untuk menghadapi dan bangkit dari cobaan-cobaan tersebut. “Nanti jangan balik lagi ke

sana. Di sini aja cari kerja,” ujar Edy sambil tertawa. Kemudian, Edy berbincang dengan Kepala Dinas Kesehatan Provinsi Sumut Alwi Mujahit Hasibuan, mengingatkan untuk memantau kondisi dan memenuhi kebutuhan Meimeris selama dirawat. Alwi Mujahit Hasibuan menceritakan proses penjemputan Meimeris dari Penang. “Kita tiba di Pelabuhan Tanjungbalai itu sore Pak, jadi kita menginap satu malam di sana. Dirawat di RSUD Dr Tengku Mansyur Tanjungbalai, baru lah tadi pagi dibawa ke sini,” jelasnya. Sebelumnya, dokter yang

menangani Meimeris yakni dr Sp Paru Supiono menyampaikan bahwa hasil pemeriksaan awal memperlihatkan ada infeksi paruparu yang menyebabkan batuk darah, demam, dan penurunan berat badan. “Pemulihan hingga penyembuhan mungkin enam bulan lebih,” terangnya. Kondisi Meimeris sudah mulai membaik dibanding sebelumnya. Meski tampak lemas dan butuh istirahat, tetapi dirinya bersemangat bertemu dan menjawab pertanyaan Gubernur. Di akhir pertemuan, Meimeris mengucapkan terima kasih kepada Gubernur beserta jajaran Pemprov yang tidak

hanya membawanya kembali pulang ke Indonesia, tetapi juga merawat dirinya yang sedang sakit. “Terima kasih, Pak. Tuhan lah yang bisa membalas kebaikan Bapak,” ujarnya. Sebelumnya, Meimeris Tumanggor berhasil dibawa pulang oleh Tim Pemprov Sumut yang ditugaskan oleh Gubernur Edy Rahmayadi. Didampingi Kepala Dinas Kesehatan Sumut Alwi Mujahit Hasibuan, TKW Meimeris telah tiba di Pelabuhan Tanjungbalai, Asahan, Rabu (28/8) sore. Kedatangan Meimeris dan Alwi Mujahit disambut langsung oleh Kantor Kesehatan Pelabuhan (KKP) dan Pemerintah Kota

(Pemko) Tanjung Balai. Hadir di antaranya Asisten II Bidang Ekonomi, Pembangunan dan Sosial Pemko Tanjungbalai Zainul Arifin, Kepala Dinas Kesehatan Burhanuddin Harahap dan para petugas kesehatan. Begitu sampai, Meumeris langsung dimasukkan ke ambulans KKP dan diperiksa petugas RSUD Dr Tengku Mansyur Kota Tanjungbalai. “Setelah pemeriksaan singkat, selanjutnya Meimeris dibawa ke RSUD, untuk dirawat satu malam. Diharapkan besok pagi akan lebih segar dan akan dipindahkan ke RS Haji Medan,” ungkap Alwi Mujahit. (WAN)

bahkan masih dirawat di RS Pertamina Jakarta karena luka bakar saat membakar dua jasad korban. Sementara dua eksekutor berinisial SG dan AG berhasil ditangkap tim gabungan Polda Jabar dan Polda Metro Jaya di wilayah Lampung. Polisi membeberkan persoalan utang piutang yang menjerat Aulia Kesuma alias AK (35), otak pelaku pembunuhan dan pembakaran Edi Chandra Kesuma alias Pupung Sadili dan anaknya, M Adi Pradana alias Dana. Besarnya utang Aulia Kesuma ke sejumlah bank yang

disebut-sebut mencapai Rp 10 miliar diduga menjadi pemicu tersangka tega membunuh suami dan anak tirinya. Kapolres Sukabumi, AKBP Nasriadi menjelaskan, Aulia Kesuma memiliki utang ke sejumlah bank dengan jumlah total mencapai Rp 10 miliar. "Di bank A tersangka punya utang Rp 7 miliar, di bank B tersangka memiliki utang Rp 2,5 miliar dan tersangka juga memiliki utang kartu kredit sebanyak Rp 500 juta. Sehingga total utang si tersangka ini adalah Rp 10 miliar," kata AKBP Nasriadi.(KPC/TNC)

OPERASI PATUH TOBA HARUS SIMPATIK DAN HUMANIS ...... • DARI HALAMAN. 1 tegas Mardiaz saat menjadi inspektur upacara (irup) Apel Ops Patuh Toba 2019 di Lapangan KS Tubun Mapolda Sumut, Kamis (29/8) pagi. Dikatakan, operasi ini dilakukan karena permasalahan bidang lalu lintas di Sumut, khususnya kota Medan, telah berkembang dengan cepat dan dinamis. Konsekuensinya, meningkat jumlah kendaraan bermotor dan populasi penduduk yang tidak sebanding dengan perkembangan jumlah dan pembangunan infrastruktur jalan yang ada. "Perkembangan transportasi juga telah menginjak era digital, dimana operasional order angkutan publik sudah berada dalam genggaman melalui handphone. Modernisasi ini perlu diikuti dengan inovasi dan kinerja Polri Khususnya Polantas. Sehingga mampu mengantisipasi segala dampak yang akan timbul dari modernisasi transportasi tersebut," jelasnya. Untuk itu, dalam rangka meningkatkan keamanan, keselamatan, ketertiban dan kelancaran berlalu lintas serta kepatuhan hukum masyarakat terhadap hukum dan perundang-undangan lalu lintas, Mardiaz mengaku, Polda Sumut beserta jajaran menggelar Operasi Kepolisian Kewilayahan Patuh Toba 2019 selama 14 hari. Pelaksanaan Operasi Patuh Toba 2019 ini menekankan 8 prioritas pelanggaran, yaitu, menggunakan handphone (HP) saat mengendarai, mengemudi dalam keadaan mabuk atau mengkonsumsi narkoba, tidak menggunakan helm SNI, mengendarai diluar batas kecepatan. "Kemudian melawan arus saat mengemudi, mengemudi dibawah umur, tidak menggunakan sabuk pengamanan atau safety belt saat mengemudi, dan menggunakan lampu rotator atau strobo," paparnya. Sementara, Direktur Lalu Lintas Polda Sumut, Kombes Pol Kemas Ahmad Yani mengatakan, dalam pelaksanaa

Ops Patuh Toba 2019, kepolisian mengedepankan tindakan preventif dan represif. "Kita lakukan tindakan preventif 60 persen dan represif 40 persen," kata Kemas Ahmad Yani, Kamis (29/8). Dia menyebut, pihaknya sudah mengantisipasi anggota untuk mengutamakan pelayanan yang humanis. Seluruh personel di lapangan tidak main-main dan tidak berani melakukan pungutan liar (pungli) kepada masyarakat. "Kita juga berpesan kepada personel untuk laksanakan tugas dengan baik tanpa ada komplain dari masyarakat yang dapat menurunkan citra Polri," tegasnya. Pemakaian HP Terpisah, KBO Ditlantas Polda Sumut AKBP Hariyatmoko, Kamis (29/8) mengatakan, pemakaian telepon genggam saat mengemudi masih sering terjadi. Seperti yang biasa dilakukan para driver ojek online. Untuk itu, ia mengimbau kepada para pengemudi ojek online untuk tidak mengoperasikan ponselnya saat berkendara. Diharapkan para driver ojek online untuk berhenti terlebih dulu atau meminggirkan kendaraan saat menerima telepon atau saat melihat arah jalan yang akan dituju. "Apabila kedapatan melanggar bukan hanya para driver ojek online saja tetapi masyarakat lainnya kita akan peringatkan dan memberikan edukasi. Karena penggunaan handphone saat sedang mengemudi, adalah hal yang sangat berbahaya yang bisa menimbulkan terjadinya kecelakaan lalu lintas," katanya. Meski demikian, ia berharap, tindakan tersebut tidak berdampak terhadap pekerjaan para driver ojek online. "Kita tau bahwa mereka bekerja menggunakan handphone, tetapi kita juga tidak mau para driver ini melanggar peraturan. Yang kita inginkan, para driver bisa tetap mencari pekerjaan, sedangkan penegakan hukum harus berjalan sesuai aturan yang berlaku," ujarnya. (DA/ANT)

KADIS PENDIDIKAN ACEH DITAMPAR USAI HADIRI O2SN.. • DARI HALAMAN. 1 yanto menyebutkan, Syaridin selaku korban belum membuat laporan polisi. Kendati begitu, pelaku diamankan sertai dimintai keterangan terkait kasus tersebut. "Kami masih menunggu apakah korban mau menindaklanjuti kasus yang dialaminya atau tidak. Sedangkan kondisi korban biasa saya, tidak ada luka karena hanya kena tampar," pungkasnya. Sementara itu, Syaridin SPd MPd yang hendak dikonfirmasi melalui telepon, Kamis (29/8) sore, dua nomor han-

dphonenya berada di luar jangkauan. Pesan singkat yang dikirim lewat aplikasi WhatsApp juga tak direspons oleh yang bersangkutan. Berdasarkan informasi yang diterima dari sejumlah pihak, Kadisdik Aceh Syaridin rencananya akan menghadiri penutupan lomba cabang atletik O2SN jenjang SMA/SMK tingkat nasional di Stadion Harapan Bangsa Lhong Raya, Banda Aceh, Kamis (29/8) sore. Namun menurut amatan media, Syaridin tidak tampak di lokasi. Posisinya pun digantikan Kabid Pembinaan SMK, Teuku Miftahuddin MPd. (ANT/SNC)

LEPAS JILBAB, AKTIVIS PEREMPUAN IRAN DIPENJARA 24 TAHUN ........... • DARI HALAMAN. 1 untuk melepas jilbab. Laporan Pemantau Hak Asasi Manusia Iran mengutip Daily Mail, Kamis (29/8) Afshari pertama kali ditangkap di Teheran, ibu kota Iran pada Agustus tahun lalu dan dipenjara selama setahun. Afshari dibebaskan pada Februari tetapi terus pemrotes pelanggaran hak asasi manusia oleh rezim Iran, yang membuatnya ditangkap kembali pada Juni. Dia ditempatkan di Penjara Evin, penjara khusus perempuan di Teheran, di mana kelompok-kelompok

hak asasi manusia mengatakan dia ditekan untuk membuat pengakuan video kejahatannya. Meskipun ibunya juga ditangkap, Afshari menolak untuk merekam video pengakuan kesalahan. Pada 19 Agustus dia dibawa ke pengadilan, dan pada 27 Agustus pengacaranya mengatakan dia diberitahu tentang hukuman baru. Pemantau Hak Asasi Manusia mengatakan tiga aktivis pejuang hak perempuan, Shima Babaii, Mojgan Lali, dan Shaghayegh Mahaki juga dipenjara selama 18 tahun di Teheran pada Senin (26/8). (OKZ)


Jumat 30 Agustus 2019

andalas Lugas & Cerdas PENERBIT PT. Star Media Internusa PEMBINA ISKANDAR ST Dr Eggi Sudjana SH MSi PEMIMPIN UMUM/PEMIMPIN REDAKSI/PENJAB Agus Salim Ujung WAKIL PEMIMPIN UMUM MA Siddik Surbakti WAKIL PEMIMPIN REDAKSI Gusliadi Ritonga PEMIMPIN PERUSAHAAN Amiruddin WAKIL PEMIMPIN PERUSAHAAN Septho MANAGER UMUM Zulham Efendi Parinduri KEUANGAN Dina Rizky SIRKULASI Wati Br Sitorus IKLAN Dani SEKRETARIS REDAKSI Dian Purnama Sari REDAKTUR Hamdani Nasution, Dedi Afrizal, Robenson Sidabariba, M Yunan Siregar, Asiong STAF REDAKSI Asril Tanjung, Irwan Ginting, Thamrin Samosir, Desrin Pasaribu, Maguslim, Ahmad Fuad Siregar PENASEHAT HUKUM Syahril SH SpN; Nur Alamsyah SH MH; Abu Bokar Tambak SH MHum; A Herwan Bispo SH, H. Syafrizal SH. MH ALAMAT REDAKSI/ TATA USAHA Jalan T Amir Hamzah Ruko Kompleks Griya Riatur Indah No. 182-184-186 Medan TARIF IKLAN Iklan Warna (FullColour) Rp. 15.000/mm kolom Iklan Hitam Putih Rp 10.000/mm kolom Iklan Keluarga/Ucapan Selamat Rp 3.500/mm kolom TELEPON (061) 8449800 FAKSIMILE (061) 8462800 EMAIL REDAKSI:andalas.redaksi@gmail.com andalasnewsmedan@gmail.com IKLAN: marketingandalas@gmail.com PENCETAK PT. SUMATERA JAYA GRAFIKA Jalan Paduan Tenaga No.2 Medan Telp: 061-7366732 Isi di Luar Tanggungjawab Pencetak

EDITORIAL

Capim KPK Bermasalah Harus Dicegah ISTRI Presiden ke-4 Abdurahman Wahid (Gusdur), Sinta Nuriyah Wahid menilai proses seleksi calon pimpinan KPK jilid V banyak menjadi sorotan. Hal itu disampaikan Sinta usai menghadiri acara diskusi di Gedung KPK Jakarta, Rabu (28/8). "Dalam kacamata saya, proses pemilihan pimpinan KPK kali ini telah menyisakan banyak persoalan serius, mulai dari panitia seleksinya, hingga para calon yang mendaftar," kata Sinta. Sinta melihat ada beberapa calon pimpinan yang dianggap tidak memenuhi kriteria tersebut tapi tetap diloloskan oleh pansel. "Sebagai bagian dari masyarakat, yang kami khawatirkan apabila pimpinan yang terpilih tidak sesuai dengan kebutuhan pemberantasan korupsi maka tidak hanya upaya pemberantasan korupsi akan tersendat tetapi juga akan menjadi abuse of power atau penyelewangan kekuasaan," tandasnya. Seperti diketahui, pihak KPK telah merilis catatan hitam beberapa nama dari 20 kandidat capim yang lolos tes profile assesment. Dari hasil investigasi itu, sejumlah diduga pernah menerima gratifikasi, melakukan pelanggaran etik, melakukan intimidasi terhadap pegawai KPK, hingga malas menyerahkan laporan harta kekayaan penyelenggara negara (LHKPN). Tak hanya itu, catatan kelam capim itu juga telah diserahkan KPK kepada panitia seleksi (Pansel). Sayangnya, pansel tidak menggubris saran KPK dan meloloskan nama-nama yang bermasalah tersebut. Dalam hal ini tentu patut dipertanyakan, motivasi dan keseriusan pansel dalam menjaring orang-orang yang kredibel dalam memimpin KPK. Seharusnya panelis tes wawancara capim KPK misalnya, sebaiknya berada pada posisi independen dan tidak sedang terlibat dalam penanganan perkara. Seperti salah seorang panelis Luhut Pangaribuan, saat ini tercatat sebagai pengacara mantan Direktur Utama PT Garuda Indonesia Emirsyah Satar, tersangka KPK. Selain Emirsyah, Luhut juga pernah menjadi pengacara tersangka KPK lainnya, seperti mantan Menpora Andi Mallarangeng dan mantan Deputi Gubernur Bank Indonesia Budi Mulya. Keberadaan Luhut sebagai seorang ahli di bidang hukum memang tidak perlu diragukan lagi. Namun, dalam kapasitasnya sebagai seorang pengacara yang tengah membela seseorang yang tersandung kasus korupsi, kemudian diberi tugas sebagai panelis wawancara capim KPK, memang terkesan kurang elok dan layak disebut sebagai sesuatu yang kontradiktif. Kendati sudah lolos melalui pansel, namun masih ada kekuatan yang bisa mencegahnya, yaitu melalui Presiden Joko Widodo. Diharapkan, Presiden Jokowi tidak meloloskan nama-nama yang dianggap bermasalah itu menjadi pimpinan KPK periode 2019-2023. Jika tetap dibiarkan lolos, maka dikhawatirkan KPK di masa mendatang akan berada di dalam situasi yang kurang sejalan dengan 'mission sacred'-nya semula. Dalam konteks ini harus ada upaya dari semua pihak untuk memastikan bahwa pimpinan KPK yang terpilih nantinya memang yang terbaik, yang memiliki kualifikasi lebih baik secara profesi, moral, maupun intelektual. Jangan sampai 'sapu kotor' yang digunakan untuk membersihkan lantai, atau jangan sampai 'maling teriak maling'. Kekhawatiran banyak kalangan seputar diloloskannya capim KPK yang dianggap bermasalah itu merupakan hal yang lumrah. Tetapi, kita juga meyakini, di saat-saat yang sangat krusial itu, Presiden Joko Widodo tidak akan tinggal diam, dan akan memperlihatkan keberpihakannya kepada aspirasi rakyat, dengan cara ikut mencegah jangan sampai capim KPK bermasalah itu diberi amanah menjadi Komisioner KPK. (**)

MEDAN KITA

harian andalas | Hal.

2

Kader Demokrat Pimpinan DPRD Delapan Kabupaten/Kota di Sumut Medan-andalas Kader Partai Demokrat akan menjadi pimpinan DPRD di delapan kabupaten/ kota di Sumatera Utara (Sumut) periode 2019-2024. Plt Ketua Dewan Pimpinan Daerah (DPD) Partai Demokrat Sumut Drs Herri Zulkarnaen MSi mengatakan itu usai menginterview/ menyeleksi calon ketua/ wakil ketua DPRD dan Ketua Fraksi Demokrat DPRD kabupaten/kota se-Sumut di Kantor DPD Partai Demokrat Jalan Gatot Subroto, Medan, Kamis (30/8). "Demokrat menjadi pimpinan DPRD di delapan kabupaten/kota di Sumut dan di sejumlah kabupaten /kota lainnya seperti Medan memiliki Ketua Fraksi," kata Herri Zulkarnain. Didampingi Ketua Pembekalan Anggota Legislatif periode 2019-2024 Dr Masdar Limbong MPd, Herri menjelaskan ke-8 kader Partai Demokrat yang akan

DIDAMPINGI - Plt Ketua DPD Partai Demokrat Sumut Drs Herri Zulkarnain MSi didampingi Badan Pemenangan Pemilu Dr Masdar Limbong MPd saat menerima Ketua DPRD Nias Barat Ir Nitema Gulo MSi. menjadi pimpinan DPRD tersebut masing-masing di Kabupaten Nias dan Pakpak Barat sebagai Ketua DPRD. Kemudian sebagai Wakil Ketua DPRD di Kabupaten Simalungun, Kabupaten Mandailing Natal, Kabupaten Padang Lawas Utara, Kabupaten Asahan, Kabupaten Dairi, dan Kota Gunung Sitoli. Sementara di kabupaten/kota lainnya Partai Demokrat memiliki Ketua Fraksi seperti Medan, Binjai, Langkat, Deli Serdang,

dan lainnya. Sebelumnya, sejak 27 Agustus 2019 lalu Pengurus DPD Partai Demokrat Sumut melaksanakan seleksi/interview untuk calon Ketua/Wakil Ketua DPRD/ Ketua Fraksi kepada para anggota legislatif terpilih kabupaten/kota se-Sumut di Kantor DPD Partai Demokrat Sumut. Herri Zulkarnain mengatakan, interview ini merupakan program partai secara nasional, di mana selu-

ruh DPD Partai Demokrat di Indonesia melakukan hal yang sama. Dewan Pimpinan Pusat (DPP) Partai Demokrat telah meminta kepada seluruh DPD Partai berlambang merci ini, termasuk DPD Partai Demokrat Sumut untuk menginterview/menyeleksi seluruh kadernya yang terpilih, untuk duduk sebagai pimpinan DPRD kabupaten/kota, baik sebagai ketua/wakil ketua maupun sebagai Ketua Fraksi. Interview dilaksanakan Plt Ketua DPD Partai Demokrat Sumut Drs Herri Zulkarnain MSi, Sekretaris DPD PD Sumatera Utara Hj Melizar Latif SE MM, dan Badan Pemenangan Pemilu PD Sumut Dr Masdar Limbong MPd, yang juga sebagai Ketua Panitia Pembekalan Anggota Legislatif Se-Sumut 2019-2024. Herri Zulkarnain nenambahkan, tujuan interview untuk mendapat kader-kader terpilih yang mempunyai integritas dan kapasitas kepemimpinan mumpuni, mempunyai loyalitas yang tinggi kepada partai,

serta mampu menjalin kerja sama yang baik dengan semua unsur dan elemen masyarakat, sehingga keberadaan anggota legislatif Fraksi Demokrat dapat dirasakan masyarakat untuk memfasilitasi, memperjuangkan, dan membantu kebutuhan masyarakat. "Untuk mendapatkan calon-calon pimpinan terbaik ini, maka sesuai juknis yang ditetapkan DPP Partai Demokrat untuk setiap posisi harus mencalonkan tiga orang, yaitu untuk posisi calon wakil ketua DPRD tiga orang dan untuk posisi calon ketua fraksi tiga orang. Mereka inilah yang diinterview untuk mendapatkan siapa yang lebih baik dan mampu untuk menjadi pimpinan DPRD kabupaten/kota di Sumatera Utara dari Fraksi Demokrat periode 20192024," sebut Herri. Ditambahkan, DPD Partai Demokrat Sumut pun akan menyampaikan rekomendasi hasil interview ke DPP dan memberikan penjelasan-penjelasan sesuai hasil interview yang telah dilaksanakan. (GUS)

FH UMSU Gelar Workshop Penulisan Jurnal Internasional Medan-andalas Fakultas Hukum Universitas Muhammadiyah Sumatera Utara (FH UMSU) menggelar Workshop dan Mentoring Penulisan Jurnal Internasional Terindeks Scopus. Kegiatan ini menghadirkan narasumber Prof Dr E Lisdyono SH MHum, Guru Besar Fakultas Hukum Universitas 17 Agustus 1945 (Untag) Semarang. Kegiatan diselenggarakan di Aula FH UMSU Lt IV Gedung C, Jalan Kapten Mukhtar Basri Medan, kemarin, dibuka Wakil Rektor I UMSU Dr Muhammad Arifin SH MHum dan diha-

DIABADIKAN - Wakil Rektor I UMSU Dr Muhammad Arifin SH MHum dan Dekan FH UMSU Dr Ida Hanifa SH MH diabadikan bersama narasumber Workshop Penulisan Jurnal Internasional. diri Dekan FH UMSU Dr Ida Hanifa SH MH, Wakil Dekan (WD) I Faisal SH MHum, WD III Zainuddin SH MH dan sejumlah dosen-

dosen di lingkungan UMSU. WR I UMSU Dr Muhammad Arifin SH MHum menuturkan, workshop seperti ini adalah sesuatu sangat

penting, merupakan bagian dari upaya-upaya menjawab tantangan persaingan antar dosen dalam rangka mengejar kualitas diri. “Diharapkan workshop semacam ini memberi efek besar bagi peningkatan kualitas jurnal publikasi internasional dari setiap dosen, khususnya kita di FH UMSU,” kata Arifin. Ia menjelaskan, publikasi ilmiah dalam jurnal bereputasi dan terindeks scopus sudah menjadi kewajiban dan tuntutan dari pemerintah yang harus dipenuhi oleh setiap dosen. Dimana, hal ini sebenarnya sudah

sejalan dengan tridharma perguruan tinggi, khususnya sektor penelitian. “Tentunya banyak manfaat yang bisa diambil dari workshop ini, terlebih sejak keluarnya Permenristekdikti Nomor 20 Tahun 2017 tentang pemberian tunjangan profesi dosen dan tunjangan kehormatan profesor,” sebutnya. Dalam rangkaian acara workshop ini dilaksanakan juga Penandatangan MoU antara Fakultas Hukum UMSU dengan Fakultas Hukum UNTAG Semarang terkait tri darma perguruan tinggi. (HAM)

Yayasan Budi Luhur Gelar Sembahyang Pho Toh Medan-andalas Pho Toh, ritual sembahyang yang kerap dilakukan pada bulan ke-7 dalam kelender Tionghoa sekaligus penutupan Cheng Beng setiap tahun digelar, bukan sekadar menyambut atau mengenang arwah leluhur. Ritual ini membantu jalan ke surga kepada arwah para leluhur yang mungkin masih menghadapi masalah di akhirat. Sembahyang Pho Toh memang tak seramai ketika warga Tionghoa berziarah saat Cheng Beng. Pho Toh hanya dipimpin Suhu Saikong bertujuan untuk penghormatan kepada arwah leluhur. Prosesi berlangsung di Komplek Vihara Yayasan Budi Luhur, Kedai Durian, Kamis (29/8) . Suhu Saikong dengan tekun memimpin persembahyangan yang

andalas/asril tanjung

BANTU AN BERAS - Ketua Yayasan Budi Luhur Harun menyerahkan BANTUAN bantuan beras kepada salah seorang warga, usai ritual Pho Toh. sudah berlangsung turun temurunt. Pada saat Cheng Beng pintu akhirat dibuka guna memberi kesempatan para leluhur yang telah meninggal dunia kembali menemui kerabat selama satu bulan

penuh. Namun pada acara ritual Pho Toh, dilakukan membakar replika rumah dan uang terbuat dari kertas. "Pembakaran replika rumah, uang kertas disimbolkan sebagai kendaraan para

leluhur ke alamnya," kata Ketua Yayasan Budi Luhur Harun yang akrab disapa Alun yang juga didampingi Joni Harun salah seorang pengurus di yayasan. Sebelum itu juga dilakukan sembahyang dengan aneka sesaji berupa makanan dan minuman serta buah-buahan. Sesajen terdiri dari bermacam hidangan yang mempunyai kandungan makna penting di dalamnya, mengandung arti filosofi positif, seperti nasi, air teh, lauk pauk, kue. Lebih dari itu juga ada pisang, jeruk, kue mangkok dan sesaji lainnya. "Ritual seperti ini juga sebagai bentuk pengabdian kepada leluhur," ujar Harun. Usai sembahyang bersama, dilanjutkan penyempurnaan uang kertas dan lembaran kertas menyerupai amplop yang sudah di

tuliskan dengan aksara Tionghoa, diletakkan di geladak replika rumah terbuat dari kertas yang selanjutnya dibakar. Yang penting usai melaksanakan ritual Pho Toh dilakukan pemberian bantuan sembako kepada keluarga kurang mampu dan berharap pemberian sembako berupa beras bermanfaat memenuhi tambahan kebutuhan hidup sehari-sehari. "Sembahyang ini juga merupakan bentuk rasa syukur terhadap rejeki telah diperoleh selama ini. Jadi setelah mendapat rejeki juga harus bersyukur, membagi rejeki dengan yang lain," ujarnya sembari melemparkan sejumlah uang kertas pecahan Rp2000 untuk diperebutkan masyarakat setempat di lokasi pekuburan. (RIL)

Indako Safety Riding Center Siap 2020 Medan-andalas PT Indako Trading Coy (ITC) selaku main dealer Honda di wilayah Sumatera Utara (Sumut) memantapkan komitmennya di bidang keselamatan berkendara dengan membangun Indako Safety Riding Center (ISRC), dijadwalkan siap beroperasi tahun 2020. ISRC hadir sebagai pusat pelatihan keterampilan dan kompetensi berkendara baik dan aman untuk membangun kesadaran keselamatan berkendara guna mewujudkan budaya aman berkendara dan tertib berlalu lintas di wilayah Sumut. Berlokasi di Jalan Bunga Sakura Medan, ISRC dibangun di area dengan luas hampir mencapai 2 hektar, menghadirkan fasilitas pelatihan safety riding terlengkap di Sumut, seperti halnya gedung berlantai 3 dengan luas 24 m x 30 m mendukung aktivitas pelatihan dilakukan. ISRC juga dilengkapi fasilitas Safety Riding Coures sebagai media peraktek

Indako Safety Riding Center dibangun di area mencapai 2 hektar menghadirkan fasilitas safety riding. dan simulasi berkendara sepeda motor Honda seluas 4858,7 m2 terdiri dari braking area, slalom course area, dan Low Speed Balance Area. Tidak hanya simulasi lintasan aspal, di ISRC tersedia lintasan off-road seluas 4479,24 m2 sebagai sarana edukasi cara berkendara aman menggunakan sepeda motor off road bagi para pencinta teraba-

san di Sumut. Untuk memberi edukasi keselamatan berkendara sejak dini, fasilitas lainnya dihadirkan yaitu Kids park menjadi sarana edukasi keselamatan berkendara yang dilakukan sejak dini. Dengan area seluas 2046, 29 m2, ISRC dibangun edugame and theory room, serta kids traffic park yang menjadi tempat pelatihan

bagi anak-anak beserta orang tuanya. Untuk memantapkan kampanye keselamatan berkendara, ISRC menghadirkan sejumlah program pelatihan bagi masyarakat umum, seperti Safety Riding Education for School diperuntukkan untuk anak-anak, Sekolah Dasar (SD), Sekolah Menengah Pertama (SMP), Sekolah Menengah Atas (SMA), dan Maha-

siswa. Selain itu juga ada Safety Riding for Public memberi pelatihan kepada para karyawan perusahaan swasta, pemerintahan, dan pengguna sepeda motor. Leo Wijaya, Direktur PT ITC menerangkan, ISRC merupakan wujud dari komitmen memperkuat kontribusi terhadap upaya membangun budaya aman berkendara, sekaligus berperan aktif mendukung kinerja pihak kepolisian dalam menciptakan keamanan, keselamatan, ketertiban dan kelancaran berlalu lintas di wilayah Sumatera Utara. “ Dengan membangun ISRC, Honda mengajak berbagai elemen masyarakat di wilayah Sumatera Utara untuk peduli meningkatkan kesadaran cari_aman atau keselamatan berkendara saat naik motor. Melalui kualitas mumpuni para instruktur terlatih yang dimiliki Honda, maka penyebaran virus safety riding akan semakin efektif dilakukan , “ ujarnya. (SIONG)


MEDAN KITA

Jumat 30 Agustus 2019

harian andalas | Hal.

3

APBD Kota Medan TA 2020 Disahkan Rp6,18 Triliun

Ketua Badan P embin a Yayasan Pusaka Indon esia DR. H. Pembin embina Indonesia Edy Ikhsan, SH,MA saat menyampaikan penyuluhan hukum dan pemberdayaan masyakarat dalam tekhnik penanganan dan pem ant auan kasus pidan a dan perdat a di STM Al Insyaf pemant antauan pidana perdata Medan, Kamis (29/8).

YPI Gratiskan Masyarakat Minta Bantuan Hukum Medan-andalas Warga miskin dan tak mampu di Sumatera Utara khususnya Kota Medan yang tersandung masalah hukum baik kasus pidana, perdata dan tata usaha negara bisa mengajukan bantuan hukum dan dipastikan bisa mendapat perlindungan hukum secara gratis dari Yayasan Pusaka Indonesia (YPI). Hal itu dikatakan Ketua Badan Pembina Yayasan Pusaka Indonesia DR. H. Edy Ikhsan, SH,MA saat menyampaikan penyuluhan hukum dan pemberdayaan masyakarat dalam tekhnik penanganan dan pemantauan kasus pidana dan perdata di STM Al Insyaf Medan, Kamis (29/8). Dikatakannya, masyarakat tidak usah takut mengenai biaya mahal. "Dan secara aturan Pusaka Indonesia sudah menyediakan pembelaan hukum secara gratis kepada masyarakat yang tidak mampu dan ini juga merupakan amanat undang undang yang harus dijalankan bagi setiap organisasi bantuan hukum," ujar Edy. Menurutnya, pembelaan terhadap orang tidak mampu mutlak diperlukan, apalagi mereka sering kali awam tentang masalah hukum dan hak-haknya selalu terabaikan. Belum lagi, adanya kemungkinan perlakuan tidak adil dan hambatan dalam mencari keadilan. Edy menjelaskan, bantuan hukum gratis bertujuan menjamin dan memenuhi hak bagi penerima bantuan hukum untuk mendapat akses keadilan dan mewujudkan hak kons-

titusional bagi semua warga negara sesuai dengan prinsip persamaan, kedudukan di dalam hukum untuk mewujudkan peradilan yang efektif, efesien, dan dapat di pertanggungjawabkan. Sementara itu, Koordinator Advokasi YPI, Elisabet Juniarti, SH menjelaskan, syarat mendapat layanan bantuan hukum, masyarakat terlebih dahulu mengajukan permohonan secara tertulis yang memuat uraian singkat permasalahan yang dihadapi. Sedangkan bagi masyarakat yang tidak mampu baca tulis dapat bermohon secara lisan. "Setelah ada permohonan, calon penerima bantuan hukum menyerahkan dokumen atau biasa disebut bukti-bukti. Dan tentu melampirkan surat keterangan miskin dari pemerintah terkait," tuturnya. "Untuk kasus non litigasi juga menjadi komponen bantuan hukum cuma-cuma. Misalnya konsultasi hukum, investigasi perkara, mediasi, negosiasi, drafting hukum, pemberdayaan masyarakat serta kegiatan penyuluhan hukum lainnya," jelas Elisabeth. Intinya, lanjut dia, pihaknya siap jemput bola bagi masyarakat miskin yang sedang berperkara, hal itu mengacu ke UU Nomor 16, Tahun 2011 tentang bantuan hukum. Bagi masyarakat yang ingin mendapat informasi dan berkonsultasi hukum dengan YPI, dapat mendatangi dan mnghubungi kantor Yayasan Pusaka Indonesia, di Jalan Kenanga Sari No. 20 Kecamatan Medan Selayang, Telp. 061-8223252.(REL/YN)

Medan-andalas Sembilan fraksi di DPRD Medan menyetujui Ranperda Kota Medan tentang Rancangan Anggaran Pendapatan dan Belanja Daerah (R-APBD) Kota Medan Tahun Anggaran 2020 untuk ditetapkan menjadi perda pada Rapat Paripurna di DPRD Medan, Kamis (29/8). APBD Kota Medan untuk tahun 2020 disahkan sebesar Rp6,18 triliun yakni dari sisi pendapatan, pendapatan daerah sebesar Rp6,09 triliun. Dan alokasi belanja tidak langsung sebesar Rp2,54 triliun dan belanja langsung sebesar Rp 3,64 triliun. Lalu dari sisi pembiayaan, disetujui pembiayaan penerima sebesar Rp100 miliar dan pembiayaan pengeluaran sebesar Rp10 miliar. Setelah sembilan fraksi menyetujui, dilanjutkan penandatanganan/pengambilan keputusan bersama antara Pimpinan DPRD Medan dengan Kepala Daerah Kota Medan. Penandatanganan dilakukan langsung Ketua DPRD Medan, Henry Jhon Hutagalung dan Wali Kota

Medan, Dzulmi Eldin serta Wakil Ketua DPRD Medan

Iswanda Ramli dan Burhanuddin Sitepu.

Walikota Medan, Dzulmi Eldin menyebutkan, Pemko

Medan dan DPRD Medan telah melaksanakan berbagai langkah kebijakan pokok di berbagai sektor seperti bidang kesehatan, pendidikan, infrastruktur serta apek pelayanan publik lainnya. Untuk itu, Wali Kota berharap seluruh stakeholder ikut serta berkontribusi mewujudkan pelayanan publik terbaik lewat penguatan sinergitas, termasuk DPRD Medan. "Pekerjaan dan tanggungjawab ini tentulah tidak mudah. Namun, dengan sinergitas dan kemitraan yang baik, saya optimis kita akan mampu mengelola keuangan daerah menjadi semakin baik, akuntabel dan transparan secara optimal sehingga berdampak pada meningkatnya kesejahteraan hidup masyarakat," ungkapnya. Selain itu, APBD diharapkan menjadi stimulus mendorong perekonomian kota lebih progresif dan dinamis. Selain itu juga sekaligus mampu mempercepat pembangunan kota yang saat ini terus fokus dilakukan Pemko Medan. (THA)

genangan air di wilayah masingmasing. Sehingga kami (Dinas PU) dapat terbantu dan kerja lebih cepat dan maksimal mengatasi banjir," ungkap Kepala Dinas Perusahaan Umum (PU) Kota Medan, Isa Anshari kepada wartawan di DPRD Medan, Kamis (29/8). Diakuinya, Dinas PU Kota Medan membutuhkan dukungan dari seluruh elemen, termasuk masyarakat. Butuh informasi dan upaya perbaikan.

"Kalau hanya kami saja, kurang maksimal memantau ruas jalan di kota Medan sepanjang 3.200 Km. Tentu kami butuh bantuan informasi sehingga dapat mempercepat perbaikan," imbuhnya. Dikatakannya, Dinas PU Kota Medan saat ini fokus soal perbaikan drainase guna meminimalisir genangan air/banjir di kota Medan. Mulai dari penataan pinggir sungai dan normalisasi sungai hingga

perbaikan saluran drainase terus dilakukan. "Di Medan ada kami temukan 386 titik genangan air. Kini, sudah ada 200 titik sudah diperbaiki. Sisanya terus perlahan kami benahi dan tetap butuh dukungan dari semua pihak," paparnya. Dia memastikan, pihaknya tetap melakukan upaya mengatasi banjir. Salah satunya melakukan kordinasi dengan berbagai instansi terkait dibantu Pe-

merintah Propinsi Sumatera. Seperti TNI dan Pemkab Deli Serdang terutama BWS dalam normalisasi sungai. Di sisi lain, Dinas PU Kota Medan juga tetap melakukan perbaikan jalan dan drainase rusak kendati kerusakan itu berada di badan jalan status milik provinsi maupun Nasional. "Jika wilayahnya di Medan tetap kita perbaiki karena kepentingan masyarakat Medan," sebutnya. (THA)

Wakil K etua DPRD Medan, Iswanda Nanda Ramli disaksikan Wali K ot a Medan, Dzulmi Ketua Kot ota Eldin, K etua DPRD Medan, Henr agalung dan Wakil K etua, Burhanuddin Sitepu Ketua Henryy J Hut Hutagalung Ketua, men andat angani pengesahan APBD K ot a Medan TA 2020. menandat andatangani Kot ota

Lurah dan Kepling Harus Proaktif Lapor Kerusakan Infrastruktur

Medan - andalas Lurah dan kepala lingkungan (kepling) di Kota Medan diharap proaktif melaporkan kondisi kerusakan infrastruktur di wilayahnya. Baik drainase maupun badan jalan rusak. Hal itu diyakini mampu mempercepat perbaikan jalan maupun drainase yang rusak, sehingga tidak ditemukan air tergenang. "Lurahdankeplingharussegera melapor kerusakan dan titik

Dampingi Ma’ruf Amin Resmikan Gedung MUI

Edy Rahmayadi Harap Banyak Manfaat Bagi Umat Medan - andalas Gubernur Sumatera Utara (Sumut) EdyRahmayadi mendampingi Ketua Majelis Ulama Indonesia (MUI) Pusat Ma’ruf Amin meresmikan Gedung MUI Kota Medan, di Jalan Nusantara, Nomor 3, Medan, Kamis (29/8). Diharapkannya, gedung baru membawa banyak manfaat bagi umat. Ma’ruf Amin yang juga Wakil Presiden RI terpilih menyampaikan, MUI memiliki dua tugas penting, yakni menjadi pelayan umat dan menjadi mitra pemerintah. Dalam melayani umat, MUI bertugas menjaga dan mengawal agar tidak terprovokasi cara berpikir menyimpang dan sesat keluar dari ajaran agama. “Sebagai mitra pemerintah, MUI seperti rel keretaapi. Artinya kita pastikan kereta tetap berada di jalur di atas rel,” kata Ma’ruf yang hadir bersama istrinya Wury Estu Handayani. Ma’ruf juga menyinggung soal penerapan sistem khalifah di Indonesia. Menurutnya, bukan hanya sistem khalifah bersifat Islami. Sistem kerajaan, republik, sebagai dasar negara juga bisa Islami. “Bukan menolak khalifah, tetapi kita tidak bisa keluar dari dasar negara yang telah kita sepakati yakni NKRI,” terang Ma’ruf. Selain itu, Ma’ruf juga berbagi cerita perihal dirinya menjadi Wakil Presiden. Keluar dari

Gubsu Edy Rahmayadi mendampingi Ketua MUI Pusat KH Ma’ ruf Amin meresmikan gedung MUI K ot a Medan Jalan Ma’ruf Kot ota Nusantara No.3, Kotamatsum III Medan, Kamis (29/8). jalur, sebutnya, pilihan menjadi umaroh merupakan langkah telah ia pertimbangkan dengan dukungan dari banyak ulama. “Semua ini tentunya untuk kepentingan bangsa dan negara,”tegasnya. Pada kesempatan itu, Gubernur Edy Rahmayadi mengucapkan selamat datang kepada Ma’ruf Amin. Dia pun mengaku tidak sabar ingin mendengar bimbingan dari ulama besar Ma’ruf Amin. Karena, ulama merupakan sosok kaya ilmu, harus didatangi para umaroh. “Kita lah umaroh yang harus mendatangi para ulama, bukan sebaliknya,” ujarnya yang disambut tepuk tangan meriah dari para hadirin. Edy juga menyampaikan apresiasi acara peresmian gedung baru MUI Kota Medan. Dengan adanya gedung baru diharap membawa banyak manfaat bagi umat. “Semoga diresmikannya gedung baru ini langsung oleh ulama besar kita hadir di sini, yakni Bapak Ma’ruf Amin, akan

memberi banyak manfaat untuk kepentingan umat. Dari gedung ini lahir berbagai solusi bagi permasalahan dan kemaslahatan umat,” ucap Gubernur. Ketua MUI Medan Prof H M Hatta juga mengucapkan selamat datang kepada Ketua MUI Pusat. Menyebut bahwa banyak yang merindukan sosok Kiai Ma’ruf Amin untuk memperoleh pencerahan. Hatta bercerita, pembangunan gedung MUI tahap pertama dimulai sejak tahun 2005. Kemudian berlanjut untuk gedung lain di tahun 2015, dan diselesaikan seluruhnya di tahap ketiga pada tahun 2019 dengan bantuan banyak pihak termasuk pemerintah dan donatur pribadi. Peresmian ditandai penandatangan prasasti oleh Ketua MUI Pusat Ma’ruf Amin didampingi oleh Gubernur Edy Rahmayadi dan Wakil Wali Kota Medan Akhyar Nasution. Turut hadir unsur Forkopimda Sumut dan Medan, tokoh agama dan tokoh masyarakat.(WAN)

Ikatan Alumni Teknik Geologi ITM Gelar Diklat Geolistrik Medan - andalas Ikatan Alumni Teknik Geologi Institut Teknologi Medan (ITM) menggelar pendidikan dan pelatihan (Diklat) bersertifikat Geolistrik Angkatan I, di aula perguruan tinggi, Jalan Gedung Arca Medan, kemarin. Kegiatan itu merupakan kerja sama Ikatan Alumni Teknik Geologi ITM dengan Jurusan Teknik Geologi dan Himpunan Mahasiswa Teknik Geologi (HMTG) ITM. Hadir disana Ketua Ikatan Alumni Geologi ITM Japianta ST dan unsur pengurus Amir Sitinjak ST. Tampil sebagai instruktur Ir Azhari Fitrah MT, Amir Hamzah, dan Munawir. Sekretaris Jurusan Teknik Geologi ITM Ir Edi Yasa Ardiansyah MT mengapresiasi kegiatan tersebut. Menurutnya, pelatihan akan menambah wawasan mahasiswa Geologi dan bekal mereka nanti setelah mendapat pekerjaan. Pada kesempatan itu dia berpesan kepada peserta pelatihan agar serius dan mendengarkan materi disampaikan instruktur. "Ambil ilmu yang diberi instruktur untuk bekal kalian tamat dari kuliah," ujarnya. Diungkapkannya, pelatihan bersertifikat Geolistrik pertama kali diadakan di ITM. Untuk itu dia berharap pelatihan dapat berkesinambungan untuk Teknik Geologi Angkatan II. Sementara Ketua Ikatan Alumni Geologi-ITM Japianta, menuturkan para mahasiswa Geologi diberi materi oleh instruktur, selanjutnya akan praktik di lapangan di sekitar kampus ITM. "Mereka akan dibimbing bagaimana mencari cadangan air, mengetahui jenis batuan di bawa permukaan," sebutnya. Salah seorang instruktur Azhari Fitrah menjelaskan, Geolistrik merupakan salah satu metode geofisika bertujuan mengetahui sifat-sifat kelistrikan lapisan batuan di bawah permukaan tanah dengan cara menginjeksikan arus listrik ke dalam tanah.(HAM)

Suasana pelatihan dan pendidikan bersertifikat Geolistrik Angkat an I di aula kampus ITM Jalan Gedung Arca Medan. Angkatan

Rektor UINSU Pro memberikan pengha terbaik.


HUKUM & KRIMINAL

Jumat 30 Agustus 2019

harian andalas | Hal.

4

Polsek Tanjung Pura Gagalkan Peredaran Ganja 6,31 Kg Tanjung Pura - andalas Polsek Tanjung Pura melakukan penangkapan tiga pria dewasa dalam perkara tindak pidana narkotika jenis daun ganja kering. Polisi menyita lima bungkus besar ganja seberat 6.310 gram atau setara 6,31 kg pada Kamis (29/ 8) sekira pukul 00.20 WIB. Ketiga tersangka, yakni Mhd Andi Setiawan (22), warga Dusun Kampung Mergat, Desa Pantai Cermin, Kecamatan Tanjung Pura, Kabupaten Langkat, Fither Ricardo (29), warga Jalan Gunung Agung Lingkungan II, Kelurahan Binjai Estate Kota Binjai dan Amran (37), warga Dusun V Desa Tapak Kuda, Kecamatan Tanjung Pura, Langkat. "Awalnya, pada Rabu, 29 Agustus 2019 sekira pukul 23.00 WIB, personel Opsnal Unit Reskrim Polsek Tanjung Pura menerima informasi di areal kebun sawit Dusun Pematang Langkat Desa Pematang Cengal Kecamatan Tanjung Pura ada sebuah tas diduga berisi ganja," kata Kapolsek Tanjung Pura, Iptu Arwanda Sahputra Sembiring di ruang kerjanya. Selanjutnya, sambung Arwanda, petugas segera melakukan penyelidikan ke tempat kejadian perkara (TKP). Saat dibuka, tas itu berisi ganja, namun pemiliknya belum diketahui. Untuk mengunngkap pemilik barang haram tersebut, petugas harus menunggu di sekitar TKP. Tak lama berselang, melintas tersangka Amran alias Aran menaiki sepeda motor Suzuki Satria FU 150 hitam nomor polisi BK 6693 PAI dengan gerak-gerik mencurigakan sehingga dihen-

Dua m ant an Kacab BRI Agro Rant auprapat divonis 11 ttahun ahun penjara di PN Medan, Kamis (29/8). mant antan Rantauprapat

DUA MANTAN KACAB BRI AGRO RANTAUPRAPAT DIHUKUM 11 TAHUN

Ketiga tersangka diamankan bersama barang bukti ganja. tikan. "Anggota Polsek kita menanyakan tujuannya, dan tersangka mengaku hendak menjemput, mengambil ganja yang ditemukan anggota. Selanjutnya, dikembangkan," katanya. Kepada petugas, tersangka mengaku ganja dalam tas milik tersangka Mhd Andi Setiawan alias Wawan, warga Kampung Mergat. "Dari situ anggota kita langsung menuju lokasi dan menangkap tersangka Wawan di rumahnya. Saat diintrograsi, tersangka wawan mengakui tas ransel tersebut miliknya sengaja disembunyikannya di bawah pohon sawit," ungkapnya. Tersangka Wawan meng-

aku bersama Fither mengantarkan ganja tersebut ke TKP mengendarai sepeda motor Yamaha RX King (belum dapat disita). Menurut Wawan, ganja tersebut dipesannya via HP kepada seorang laki-laki di Aceh (belum tertangkap) dengan harga Rp 1.000.000/ kg. "Sedangkan uang panjar yang sudah disetorkannya kepada pemasok dari Aceh sebesar Rp 2.000.000," sebutnya. Adapun barang bukti yang diamankan dari tersangka, yakni satu tas ransel hitam merk Kitaro, dua unit HP, satu unit sepeda motor Suzuki Satria FU 150 BK 6693 PAI dan lima bungkus besar ganja seberat 6,31 kg.(PUT)

Pencuri Kambing Diamuk Warga

Aceh Utara-andalas HR (30), warga Gampong Sumbok Rayeuk, Kecamatan Nibong, Aceh Utara, diamuk warga karena kedapatan mencuri seekor kambing milik H Abdullah, warga Gampong Alue Campli, Kecamatan Seunuddon, Kamis (29/8). Sepeda motor tersangka turut menjadi pelampiasan emosi massa hingga dibakar. Namun, dua teman tersangka berhasil melarikan diri. Kapolres Aceh Utara AKBP Ian Rizkian Milyardin melalui Kapolsek Seunuddon Iptu M Jamil mengatakan, untuk menghindari amuk warga, HR dibawa ke Polsek Seunuddon. Tersangka saat ditangkap warga tidak sendiri, bersama dua rekannya MU serta FA yang berhasil kabur. “HR tepergok warga sedang menangkap kambing milik Haji Lah yang berkeliaran di pematang tambak. Pelaku sempat diamuk massa, dan diikat di tiang listrik, sepeda motor yang

dibawa HR pun hangus dibakar warga,” paparnya. Dalam penangkapan tersangka, petugas menemukan barang bukti seekor kambing yang telah disembelih. Tersangka masih diperiksa intensif. Salah seorang warga setempat menyebut, ketiga tersangka menumpangi sepeda motor jenis Yamaha, terlihat mengejar seekor kambing di tengah pematang sawah milik H Abdullah. Melihat gelagat mencurigakan tersebut, salah seorang warga langsung mengabarkan kepada warga lainnya. Setelah kabar aksi pencurian itu terdengar, puluhan warga penghuni kampung langsung mengepung dan mengejar untuk menangkap pelaku. Massa yang emosi sempat menghakimi pelaku, karena di TKP warga menemukan seekor kambing dalam kondisi sudah disembelih. Massa juga ikut membakar sepeda motor pelaku di tempat kejadian perkara (TKP).(MUL)

KPPBC Musnahkan Barang Bukti Belawan-andalas Kantor Pengawasan dan Pelayanan Bea dan Cukai (KPPBC) Tipe Madya Pabean Belawan, melaksanakan pemusnahan barang bukti ilegal milik negara bernilai Rp 140 juta lebih. Kegiatan tersebut berlangsung di halaman gudang tempat penyimpanan barang bukti Bea Cukai, JalanAnggada II, Belawan, Sumatera Utara, Kamis (29/8). Pemusnahan dengan cara dibakar itu dilakukan hanya secara simbolis karena tidak seluruhnya, hanya sekira 0,05 persen saja. Kepala KPPBC Tipe Madya Pabean Belawan, Tri

Utomo, mengatakan, sesuai pasal 17 Undang-Undang No 17 Tahun 2006 tentang perubahan atas UU No 10 Tahun 1995 tentang Kepabeanan, disebutkan, barang yang menjadi milik negara tidak diselesaikan oleh pemiliknya dalam jangka waktu 60 hari, terhitung sejak disimpan di tempat penimbunan pabeanan. Adapun barang yang dimusnahkan tersebut, berupa 512.400 batang rokok ilegal, 787 botol minuman keras dan 108 ball pakaian bekas. "Barang-barang yang dimusnahkan ada yang muatan KM Kelud dari pelabuhan bebas Batam dan barang impor yang terkena pembatasan

impor,” terang Tri Utomo. Tri Utomo juga menyebutkan, nilai inmaterial yang diselamatkan BC tidak dapat dihitung., Sebab, kerugian yang ditimbulkan jika barang yang akan dimusnahkan berada di pasar bebas atau masyarakat akan berdampak pada terganggunya pertumbuhan industri tekstil dalam negeri dan potensi terjangkitnya penyakit menular dari pakaian bekas dan meningkatnya kerawanan sosial akibat penjualan miras. Turut hadir dalam pemusnahan tersebut, Kasat Rekrim Polres Pelabuhan Belawan, Kejaksaan Belawan, Otoritas Pelabuhan, Kesyabandaran Utama Belawan, Lantama 1 Belawan dan kantor Karantina Pertanian. Ditanya tentang dugaan adanya barang bukti lain yang tidak dimusnahkan, Tri tidak menjawab. (DP)

Polres Asahan Tembak Tersangka Curanmor Spesialis Rumah Ibadah Kisaran-andalas Tim Jatanras Satuan Reskrim Polres Asahan berhasil meringkus tiga tersangka pencurian kendaraan bermotor (curanmor) spesialis rumah ibadah dari tempat terpisah. Dua diantara tersangka terpaksa diberi tindakan tegas terukur karena berusaha kabur dan melakukan perlawanan ketika disergap. Adapun ketiganya, Muhammad Maza Arzula (20), Rinaldi Nurmansyah (30), keduanya warga Kecamatan Kualuh Ledong, Kabupaten Labuhan Batu Utara (Labura) dan Zainal Damanik (33),

warga Kecamatan Tanjung Tiram, Kabupaten Batu Bara. Para tersangka selalu menjadikan sasarannya sepeda motor yang terparkir di rumah ibadah. “Pengakuan ketiga tersangka, mereka beraksi sebanyak 15 kali di wilayah hukum Polres Asahan,” terang Kapolres Asahan, AKBP Faisal F Napitupulu SIK didampingi Waka Polres Kompol M Taufik dan Kasat Reskrim AKP Ricky Pripurna Atmaja SIK Press Release di halaman Mapolres Asahan, kemarin. Dari tangan para pelaku berhasil diamankan berbagai

barang bukti, terdiri dua unit sepeda motor dan satu kunci letter T. “Para Pelaku ini selalu memanfaatkan kelengahan korbannya saat sedang shalat. Jadi, modus operandinya selalu mengincar masyarakat yang sedang beribadah di rumah ibadah,” sebut mantan Kapolres Nisel tersebut. Kapolres Asahan AKBP Faisal F Napitupulu SIK berpesan kepada masyarakat yang pernah kehilangan sepeda motor, segera membuat laporan agar tersangka dapat dijerat laporan berlapis atau bebas tampung (bestam).(FAS)

Medan-andalas Dua mantan Kepala Cabang (Kacab) BRI Agro Rantauprapat, Kukuh Apra Edi dan Wan Muharammis divonis 11 tahun penjara oleh majelis hakim Pengadilan Tipikor Medan, Kamis (29/8). Terdakwa juga dihukum denda Rp 500 juta dengan subsider 4 bulan penjara. Keduanya terbukti melakukan tindak pidana korupsi Pasal 2 ayat 1 Undang RI No 31 Tahun 1999 tentang Pemberantasan Tindak Pidana Korupsi (Tipidkor) karena menyetujui pinjaman kredit fiktif. "Dengan ini menghukum kedua terdakwa karena telah terbukti secara sah dan meyakinkan melanggar pasal Pasal 2 ayat 1 Undang RI No 31 tahun 1999 tentang Pemberantasan Tindak Pidana Korupsi, 11 tahun penjara dengan denda Rp 500 juta subsider 4 bulan penjara," ujar Hakim Ketua Sapril Batubara Hal yang memberatkan

dalam amar putusan, majelis hakim para terdakwa tidak mendukung program pemerintah dalam memberantas korupsi. "Sedangkan hal yang meringankan karena kedua terdakwa mengakui perbuatannya dan bersikap sopan selama persidangan," kata Hakim. Menjawab hakim, kedua terdakwa menyatakan banding atas putusan tersebut. "Kami akan mengajukan banding Yang Mulia," cetus keduanya. Pernyataan kedua terdakwa langsung ditanggapi Jaksa Penuntut Umum (JPU), akan melakukan banding. "Kami juga banding," cetus Adlina. Putusan ini jauh lebih rendah dari tuntutan JPU Kejati Sumut, Adlina yakni 13 tahun penjara dengan denda Rp 500 juta subsider 6 bulan kurungan. Dalam dakwaan, terdakwa Kukuh Apra Edi selaku kacab BRI Agroniaga KC Rantau Prapat BRI Agroniaga cabang

Rantau Prapat periode Maret 2013 - Desember 2013 dan Wan Muharammis selaku kacab periode Desember 2013 April 2015, dituntut perbuatan berlanjut yang merugikan keuangan negara sebesar Rp 23.534.400.202 dan Rp13.531.331.643. Awalnya, diketahui terdapat 41 nama orang lain yang digunakan terdakwa Mulyono untuk melakukan pinjaman kredit di BRI Agroniaga KC Rantau Prapat. Tim audit pergi ke semua lokasi dengan membawa SHM dan bertemu dengan kepala desa masing-masing lokasi. Namun, hanya menemukan 15 lokasi dan tidak menemukan semua lokasi agunan yang dijadikan jaminan kelompok Mulyono. Debitur-debitur yang namanya digunakan Mulyono untuk identitas seperti KTP tidak dilakukan pengecekan langsung. Jaminan yang diberikan Mulyo-

no berupa kebun sawit, rumah tinggal dan tanah kavlingan. Mulyono dalam menggunakan identitas debitur dengan meminjam dari mereka yang sebagian pegawainya, baik di rumahnya maupun pengelola kebun miliknya dengan memberi alasan untuk modal usaha dan dimingi sejumlah uang. "Prosedur yang dilanggar dalam proses pencairan kredit terhadap Mulyono dan Beni Siregar, yaitu tidak dilakukan proses verifikasi identitas debitur oleh AO. AO tidak melakukan kunjungan rumah dan tempat usaha debitur, tidak melakukan proses penilaian jaminan secara wajar," ungkap jaksa Adlina. Akibat perbuatan keduanya, telah menimbulkan kerugian keuangan negara sebesar Rp 23.534.400.202 yang digunakan terdakwa Mulyono dari 41 debitur dan 23 debitur yang digunakan terdakwa Beni sebesar Rp 13.531.331.643. (AFS)

Puluhan Motor Terjaring Ops Patuh Rencong Lhokseumawe-andalas Puluhan unit kendaraan roda dua (sepeda motor) terjaring razia yang digelar Satuan Polisi Lalu Lintas (Satlantas) Polres Lhokseumawe dalam Operasi (Ops) Patuh Rencong 2019 di Simpang Selat Malaka, Kecamatan Muara Dua, Kamis (29/8). Kasat Lantas Polres Lhokseumawe, AKP Widya Rachmat Jayadi mengatakan, dalam razia hari pertama (perdana) tersebut, petugas menjaring lebih kurang 50 unit sepeda motor. Selain sepeda motor, sambungnya, pihanya juga melakukan pemeriksaan terhadap angkutan umum serta mobil pribadi yang melanggar aturan berlalu lintas. “Dalam operasi ini kita juga turut melakukan pemeriksaan terhadap angkutan umum serta mobil pribadi yang melanggar aturan berlalu lintas,” ujarnya. Dijelaskannya, mayoritas yang terjaring operasi tersebut adalah, pengendara remaja dengan pelanggaran mencoba menerobos razia sehingga hampir mengancam keselamatan petugas di lapangan.

Razia tersebut dilaksanakan secara serentak di tanah air selama 14 hari mulai 29 Agustus hingga 11 September 2019. Adapun sasaran yang ditargetkan yaitu, pengendara tidak menggunakan helm, pengendara di bawah umur, pengendara melawan arah. Operasi Patuh Rencong ini dilaksanakan untuk meningkatkan kesadaran dan kepatuhan masyarakat guna mewujudkan kamsebtibcarlantas. “Banyak pengendara yang

menerobos saat pelaksanaan razia. Kami sengaja membiarkan karena dikhawatirkan akan mengganggu keselamatan petugas dan juga pengendara. Karena yang diutamakan di sini, yaitu keselamatan masyarakat itu sendiri,” paparnya. Kendati demikian, pihaknya berpesan, apabila melihat ada petugas sedang melaksanakan razia, jangan berhenti atau putar balik, jalan saja karena dengan surat tilang akan diperbolehkan jalan kembali jika memang

pengendara itu melanggar. Sebab, jika berbalik arah akan membahayakan keselamatan diri sendiri dan pengendara lainnya. Sebelumnya, Kapolres Lhokseumawe AKBP Ari Lasta Irawan pada Apel Gelar Pasukan Operasi Patuh Rencong 2019 menyebutkan, sasaran prioritas operasi patuh rencong 2019 ada tiga diantaranya, pengendara yang tidak menggunakan helm, pengendara di bawah umur, pengendara melawan arah, akan tetapi kepolisian tidak akan melakukan pembiaran terhadap pelanggaran lalu lintas lainnya. “Hal ini dilaksanakan juga sebagai upaya meningkatkan kesadaran dan kepatuhan masyarakat guna mewujudkan kamsebtibcarlantas. Melalui upaya penegakan hukum secara tegas dan terukur terhadap pelanggaran lalu lintas diharapkan dapat mendorong meningkatnya kamsemtibcar lantas serta kepatuhan dan disiplin masyarakat dalam berlalu lintas,” terangnya.(MUL)

tar, AKP Eduar L Tobing, mengatakan, pihaknya melakukan penggerebekan di rumah HP alias Udak saat keduanya sedang mengonsumsi sabu. Polisi menemukan bong sisa pemakaian di sekitar tersangka. Selanjutnya polisi melakukan penyisiran di dalam rumah itu. "Ditemukan 3 paket diduga sabu dan 1 buah bong serta 4 buah mancis," terangnya, Kamis (29/8). Kedua tersangka juga turut digeledah dan ditemukan sejumlah uang tunai dari saku mereka. "Dari tersangka Udak, kita menemukan uang Rp 590 ribu. Sementara BTN Rp 1 juta,

yang kita dapat dari dalam dompet," jelasnya. Sebelumnya, anggota polisi yang berusia 24 tahun ini pernah membuat geger. Dia mengaku dianiaya atasannya tanpa sebab saat masih bertugas di Satuan Sabhara Polres Siantar, pertengahan 2017 silam. Namun, pengakuan itu dibantah atasannya. AKP M Iskad yang saat itu menjabat Kasat Sabhara menjelaskan, Bripda Bayu merupakan anggota Polisi yang indisipliner. Selain itu, Bripda Bayu juga kerap berhadapan dengan Provost Polres Siantar. Dia pernah

dalam masa bimbingan Provost karena positif narkoba dan sering tidak masuk dinas. Saat dipanggil untuk mengikuti sidang kode etik, Bripda Bayu tak pernah hadir. Bahkan, dia tercatat sudah 71 hari tidak dinas tanpa keterangan. "Saat ini sedang proses sidang kode etik. Ada dua kasus yang berjalan, yakni positif narkoba dan tidak masuk dinas. Untuk masuk ranah pemecatan, menunggu keputusan dari Polda Sumut. Kalau Polres sendiri hanya pengajuan saja," kata Plh Humas Polres Siantar Aipda Napena.(MTC)

Petugas Polres Lhokseumawe melakukan penindakan terhadap seorang pengendara yang melanggar aturan, Kamis (29/8).

Oknum Polisi Tertangkap Kasus Narkoba Siantar-andalas Seorang oknum anggota Polri di Siantar diringkus karena terlibat dalam kasus penyalahgunaan dan peredaran narkoba. Oknum Polri berinisial TBN itu diringkus bersama seorang warga sipil berikut barang bukti. Berdasarkan informasi dihimpun, BTN merupakan anggota Polres Siantar berpangkat Brigadir Polisi Dua (Bripda). Penangkapan keduanya merupakan hasil koordinasi pihak Kepolisian dengan Badan Narkotika Nasional (BNN) Siantar. Kasat Narkoba Polres Sian-

TERDAKWA GAGAL BUNUH DIRI

Dua Kasus Dugaan Korupsi Naik ke Penyidikan Dua kasus dugaan korupsi di wilayah hukum Kejaksaan Negeri Dairi naik ke tahap penyidikan. Artinya, penyidik kejaksaan akan menetapkan tersangka. Hal itu dikatakan Kepala Kejaksaan Negeri Dairi, Syahrul Juaksha Subukti (foto) kepada wartawan, kemarin. Dikatakan, Surat Perintah Penyidikan (Sprindik) telah diterbitkan. Namun, Kajari belum bersedia menyebut kasus yang tengah dalam

proses penyidikan tersebut. "Dituggu saja. Kalau terlalu diumbar dikhawatirkan akan menghilangkan barang bukti atau hal lain yang bisa

berdampak mengganggu proses," ujarnya. Menurut dia, praktik korupsi merupakan bagian dari keserakahan dan untuk percepatan penanganan,

Kajari akan ikut menjadi tim juru periksa. "Saya akan ikut memeriksa langsung,” ujarnya. Sementara, ditanya tentang dugaan penyelewengan dana desa, Syahrul mengakui pihaknya sedang melakukan pengusutan kasus di wilayah Kabupaten Pakpak Bharat. "Kejaksaan menaruh atensi khusus agar Dana Desa (DD) dikelola tepat sasaran. Prinsipnya, kejaksaan turut serta melakukan langkah preventif. Tidaklah mudah mengelola uang senilai Rp1 miliar di tingkat desa," sebutnya. (GOL)

Rektor UINSU Pro memberikan pengha terbaik.


HUKUM & KRIMINAL

Jumat 30 Agustus 2019

harian andalas | Hal.

5

Sidang Penganiayaan Digelar Tertutup Medan-andalas Sidang kasus dugaan penganiayaan dengan terdakwa Ramly Hati alias Asim (52), warga Jalan Waringin Nomor 21-H Kelurahan Sekip Kecamatan Medan Petisah di ruang Cakra III Pengadilan Negeri (PN) Medan, pekan lalu, terkesan tertutup. Namun, Jaksa Penuntut Umum (JPU) Arta Sihombing membantah sidang itu digelar secara tertutup dan tidak boleh diliput awak media. "Mana ada bang. Terbuka (untuk umum) kok sidang minggu lalu. Mana ada kami tutup," tegas Arta kepada wartawan, Rabu (28/8) sore. JPU Kejari Medan ini menduga saat sidang berlangsung ada yang sengaja menutup pintu, tapi bukan dari pihak jaksa. "Kalau ada yang menutup

itu, nggak tau lah saya. Yang pasti, minggu lalu sidangnya terbuka untuk umum," kata Arta. Saat ditanya kenapa sidang hari ini (Rabu) ditunda, Arta menyatakan karena saksi korban, Lienawati sedang sakit. "Saksi korban tidak hadir bang, sakit dia. Makanya tadi sidangnya kita tunda," ujarnya. Dalam dakwaan JPU Arta Sihombing, pada Minggu 7 April 2019 sekira jam 12.15 WIB, di Jalan Gatot Subroto Nomor 75 Kelurahan Petisah Tengah Kecamatan Medan Petisah, saksi korban Lienawati alias Lie Chje Fong sedang berada di lantai III untuk sembayang. Saksi korban naik ke lantai 4 menuju lantai 5. Di situ, saksi korban mendengar terdakwa Ramly Hati sedang berkata

kepada saksi Syafrizal alias Rizal dengan mengatakan, "lu masuk kerja jam berapa, pulang jam berapa". Syafrizal menjawab, "Saya masuk jam 8 pagi pulang jam 5 atau jam 6". Selanjutnya, terdakwa kembali berkata, "Kalau aku mau datang, lu harus bukain pintu ya, jangan coba cari-cari alasan buat nggak buka pintu". Saksi Lisam juga ikut dalam pembicaraan dan mengatakan, "lu makan gaji sama siapa". Terdakwa menjawab, "sanggup kok aku kasih gaji sama kau". "Sehingga saksi korban merasa keberatan dan melaporkan kejadian tersebut ke Polsek Medan Baru. Perbuatan terdakwa Ramly Hati sebagaimana diatur dan diancam pidana dalam Pasal 351 ayat (1) KUHPidana," tandas Arta.(AFS)

Korban gantung diri dievakuasi.

Warga Langkat Gantung Diri

Langkat - andalas Warga Kabupaten Langkat, khususnya di Gang Amernia Kecamatan Babalan, Kabupaten Langkat geger. Pasalnya, seorang warga ditemukan tewas gantung diri tepat di belakang warung PKK Dusun III Desa Baru Pasar VIII. Kamis (29/8/2019) sekira pukul 06.09 WIB, seorang warga Dusun III Desa Baru Pasar VIII Kecamatan Hinai bernama Pragiono (52), mengikat lembunya di belakang kompleks warung PKK Pasar 8 Tanjung Beringin Kecamatan Hinai. Dia melihat seseorang tergantung di pohon rambutan dengan leher terikat tali putih.

Karena itu, saksi memberitahukan temuannya tersebut kepada warga. Beberapa saat kemudian personel Polsek Hinai datang. Berdasarkan identifikasi, diketahui yang gantung diti itu bernama Umar Bakri Maulana (24). Korban langsung dibawa ke Puskesmas Tanjung Beringin Hinai. Kasubag Humas Polres Langkat, AKP Arnold Hasibuhan membenarkan peristiwa tersebut. Menurutnya, korban diduga mengalami depresi dan menderita kelainan jiwa. Keluarga korban tidak setuju dilakukan otopsi terhadap korban, dan telah membuat pernyataan untuk tidak dilakukan autopsi.(SBC)

Kapolres Pelabuhan Belawan Jaring 12 Pelajar Belawan-andalas Kapolres Pelabuhan Belawan, AKBP Ikhwan Lubis memimpin langsung razia Kasih Sayang di sejumlah warnet kawasan Kelurahan Bagan Deli Kecamatan Medan Belawan, Rabu (28/8). Hasilnya, sebanyak 12 pelajar SD dan SMP terjaring dalam razia yang digelar mulai pukul 10.30 WIB tersebut. Selanjutnya, ke-12 pelajar yang masih di bawah umur tersebut digiring ke ruangan Binmas Polres Pelabuhan Belawan untuk mendapatkan pembinaan dan nasehat agar tak lagi mengulangi perbuatan bermain warnet saat jam belajar. Kasat Binmas Polres Pelabuhan Belawan, Kompol

Justar Purba mengatakan, pengamanan terhadap pelajar ini dalam operasi kasih sayang di sejumlah warnet, dilakukan guna mencegah timbulnya kenakalan remaja. Setelah diamankan di ruangan Binmas Polres Pelabuhan Belawan, ke-12 pelajar diberikan pembinaan. Para guru sekolah maupun orang tua pelajar dipanggil untuk membuat surat pernyataan agar turut melakukan pengawasan. “Selain itu, kita memberikan pengarahan dan nasehat bagi pelajar tersebut," kata Justar. Di ruangan Sat Binmas Polres Pelabuhan Belawan juga para anak-anak yang terjaring razia kasih sayang diberikan nasehat melalui tontonan video tentang perju-

angan jerih payah orang tua demi membesarkan anaknya. Kasat Binmas juga mengimbau pada orangtua agar senantiasa mengawasi anak dari pengaruh narkoba, tontonan dari HP atau media sosial, pengaruh lingkungan yakni kenakalan remaja, pergaulan si anak. “Didiklah si anak ke arah kebaikan melalui pendekatan diri kepada Tuhan YME seperti mengikuti pengajian, shalat, maupun pendidikan agama,� imbau Kasat Binmas. Sementara, Dokter Susan mengimbau anak-anak tak terpengaruh narkoba atau ngelem yang dapat berdampak buruk pada perkembangan otak berfantasi atau berhayal. (DP)

Medan-andalas Tim Tanggap Darurat (TTD) PT Kawasan Industri Medan (KIM) dan tim pemadam kebakaran (Damkar) Kota Medan, akhirnya berhasil memadamkan api di tumpukan bahan baku Pembangkit Listrik Tenaga Uap (PLTU) PT Global Inovasi Prima (GIP) yang mensuplay listrik untuk PT Growth Asia. Ketua TTD PT KIM, Zulham Syahputra dan Kadis

Damkar Kota Medan, Drs Albon Sidauruk kepada wartawan, kemarin menuturkan, bahan baku kayu dan turunan kelapa sawit yang mudah terbakar itu diperkirakan mulai terbakar, Senin (26/8) sekira pukul 23.30 hingga Selasa belum juga padam. Berkat kegigihan tim TTD dan Damkar kota Medan, api berhasil dipadamkan. "Api yang membakar bahan baku dari kayu itu dan turunan kelapa sawit

hingga saat ini tinggal pendinginan," kata Zulham. Api di PLTU yang berlokasi di Jalan Pulau Tidore Kav. B - 5 Kawasan Industri Medan Tahap 3 Kelurahan Tangkahan Kecamatan Medan Labuhan sempat menghebohkan karena menimbulkan asap tebal. Pantauan andalas, hingga Rabu (28/8) sore di lokasi, asap tebal yang semula masih mengepul ke angkasa, sudah jauh berkurang.(DP)

Api di PLTU PT Global Inovasi Prima Dipadamkan

Hari Pertama Ops Patuh Toba 2019

1828 Ranmor Terlibat Pelanggaran Medan-andalas Sebanyak 1.828 unit kendaraan bermotor (ranmor) roda dua (R2) dan roda empat (R4), terlibat dalam pelanggaran lalu lintas pada pelaksanaan Operasi Patuh Toba 2019 yang mulai digelar, Kamis (29/8). "Dibanding 2018, jumlah ranmor yang terlibat pelanggaran pada 2019 mengalami kenaikan sekira 12,42 persen, yakni 1.828. Pada 2018, sebanyak 1.626 ranmor yang terlibat pelanggaran," jelas Kasubbid Penmas Polda Sumut,

AKBP MP Nainggolan, Kamis (29/8) malam. Dalam kegiatan hari pertama Ops Patuh Toba 2019 tersebut, petugas kepolisian lalu lintas di seluruh jajaran Polda Sumut telah mengeluarkan bukti pelanggaran (tilang) pada 2019 sebanyak 1.366 set. Jumlah itu naik 2, 32 persen dibanding tahun sebelumnya, yakni 1335 perkara (set). Sedangkan teguran pada 2018 sebanyak 291 perkara dan 2019, 462 perkara, meningkat 58,76 persen. Ranmor yang terlibat

pelanggaran, R2 pada 2018 sebanyak 998 unit dan 2019 terdapat 1.031 unit, naik 3,31 persen. Mobil penumpang (mopen), pada 2018 ada 199 unit dan 2019 sebanyak 156, menurun 21,61 persen. Mobil bus pada 2018 ada 19 unit, tahun 2019 sebanyak 41 unit, naik 115,79 persen. Sedangkan mobil barang, tahun 2018 ada 95 unit dan 2019 terdapat 138 unit, naik 45,26 persen. "Untuk kecelakaan menonjol pada hari pertama Ops Patuh Toba 2019 ini, nihil," pungkas Nainggolan. (DA)

Terdakwa Nora But arbut ar (tiga kan an) saat sidang di PN Medan, Kamis (29/8). Butarbut arbutar kanan)

Sempat Buron 10 Tahun

JAKSA AKAN TUNTUT NORA DENGAN HUKUMAN TINGGI

Medan-andalas Jaksa Penuntut Umum (JPU) Dawin, mengaku tak menutup kemungkinan akan menuntut hukuman tinggi Nora Butarbutar, terdakwa korupsi pengadaan kapal di Dinas Pariwisata Kabupaten Dairi senilai Rp395 juta dari APBD Dairi TA 2007. Pertimbangannya, karena Nora Butarbutar sempat melarikan diri hingga namanya masuk daftar pencarian orang (DPO) selama 10 tahun dan akhirnya berhasil ditangkap di kawasan Kompleks Ruko Katamso Square, Jalan Brigjen Katamso, Medan pada Selasa (7/5) lalu. "Pasti menjadi pertimbangan kita itu bang (Nora Butarbutar buron 10 tahun). Kita masih fokus pada pemeriksaan saksi-saksi dulu," ujar Dawin kepada wartawan usai persidangan di ruang Cakra IX Pengadilan Negeri (PN) Medan, Kamis (29/8) sore. Ketika dibandingkan, dalam kasus lainnya korupsi kredit fiktif BRI Agroniaga Cabang Rantauprapat, Mulyono (52) yang disidangkan di PN Medan, juga sempat buron selama 10 tahun, dituntut tinggi jaksa, yakni selama 14 tahun penjara dan denda Rp500 juta subsider

6 bulan, jaksa Kejari Dairi ini mengatakan akan menjadi pertimbangan tim Penuntut Umum nanti. "Iya bang pasti jadi pertimbangan kita. Memang Nora Butarbutar sempat buron 10 tahun. Saya sendiri yang menangkap dia di daerah Delitua. Alasannya, kabur karena anaknya waktu itu masih kecil. Kalau tidak salah sekarang 11 tahun umurnya," kata Dawin. Menurut Dawin, sejauh ini pihaknya sudah menetapkan sembilan orang tersangka dalam kasus korupsi pengadaan kapal pariwisata di Pemkab Dairi tersebut. "Sejauh ini sudah sembilan orang bang. Tapi, cuma Nora Butarbutar dari pihak rekanan. Nora adalah Wakil Direktur CV Khayla Prima Nusa yang mengerjakan proyek kapal itu," beber Dawin. Sebelumnya di persidangan, mantan Kadis Pariwisata Pemkab Dairi, Pardamen Silalahi yang sudah menjadi terpidana dalam kasus ini membeberkan, akibat Nora Butarbutar tak mengerjakan proyek kapal itu, dia menjadi tersangka. "Saya tahu kapal itu tidak sesuai dengan kontrak, saat menyuruh staf saya mengecek dan membawa kapal itu dari

Parapat ke Silalahi. Karena kontrak kerja sudah selesai, yakni selama 120 hari. Rupanya kapalnya tidak sama dengan yang pertama ditunjukkan Nora," ungkap Pardamean di hadapan Ketua Majelis Hakim, Ferri Sormin. Pardamean mengaku, segera memanggil Nora Butarbutar ke kantornya dan menanyakan kenapa bisa begitu. "Pendek cerita, saya selaku kepala dinas dan juga KPA, saya panggil Nora cari solusinya. Lalu saya tanya dimana kapal itu? Rahasia saya itu Pak Silalahi," kata Pardamean mengulang ucapan Nora kala itu. Karena tak menemukan titik temu, lanjutnya, pihaknya kemudian membuat surat perjanjian agar Nora Butarbutar menghadirkan kapal yang sudah sesuai kontrak atau mengembalikan uang senilai Rp395 yang sudah diterimanya. "Rupanya kami tunggutunggu, tidak ada kejelasan juga. Kami laporkan ke kejaksaan, berharap supaya kapal itu dihadirkan Nora Butarbutar. Rupanya, kami ditetapkan tersangka oleh kejaksaan," pungkasnya. Untuk diketahui, dalam kasus korupsi ini turut terlibat Naik Syaputra Kaloko selaku

Medan-andalas Petugas Pegasus Polsek Medan Kota berhasil menggagalkan transaksi narkotika jenis sabu-sabu di Jalan Multatuli, Kecamatan Medan Maimun, Selasa (20/8) sekira pukul 23.30 WIB. "Dari keberhasilan itu kita mengamankan seorang tersangka yang melakukan transaksi. Kita masih mengembangkan kasus itu," kata Kapolsek Medan Kota, AKP Rikki Ramadhan didampingi Kanit Reskrim, Iptu Ainul Yaqin, Kamis (29/8). Dijelaskannya, awalnya petugas Pegasus Polsek Medan Kota mendapat informasi masyarakat yang resah karena adanya transaksi jual beli narkotika jenis sabu. Petugas segera melakukan penyelidikan dan mencurigai seorang

pria sehingga dilakukan penangkapan. Ketika digeledah, dari tersangka Surya (39), warga Jalan Multatuli No 56, Kecamatan Medan Maimun ditemukan barang bukti 1 bungkus plastik klip kecil sabu dengan berat bersih 0,04 gram, dan satu HP Samsung. Dikatakan, barang bukti sabu tersebut ditemukan petugas dari tangan sebelah kiri tersangka. Polisi kemudian mengembangkan kasus itu, namun pensuplay sabu kepada tersangka yang identitasnya sudah diketahui, sudah keburu kabur. "Pengedar narkoba itu masih kita buru," tandasnya. Tersangka disangka melanggar UU No 35 tahun 2009 tentang narkotika dengan ancaman hukuman minimal 4 tahun.(DA)

Kapolsek Medan K ot a, AKP Rikki Ram adhan didampingi Kanit Kot ota, Ramadhan Reskrim, Iptu Ainul Yaqin per lihatkan barang bukti sabu dan perlihatkan tersangka, Kamis (29/8).

Polsek Medan Kota Gagalkan Transaksi Sabu

Pejabat Pembuat Komitmen (PPK)/Pejabat Pelaksana Teknis Kegiatan (PPTK), Pardamean Silalahi selaku Kepala Dinas Kebudayaan, Pariwisata dan Perhubungan Kab Dairi, Naik Capah selaku Pengawas Lapangan. Kemudian, Tumbur M Simbolon selaku Ketua Panitia Serah Terima Pekerjaan (PHO/ FHO) dan Jinto Barasa selaku Sekretaris Panitia Serah Terima Pekerjaan (PHO/FHO), Jamidin Sagala selaku Pengawas Lapangan/Sekretaris Panitia Pengadaan Barang/Jasa (masing-masing merupakan terpidana dalam berkas perkara terpisah). Selain itu, Ramles Simbolon selaku anggota Panitia Serah Terima Pekerjaan (penuntutan terpisah) dan Party Pesta Oktoberto Simbolon selaku Asisten Teknik (tersangka masih dalam proses penyidikan). Perbuatan terdakwa Nora Butarbutar diatur dan diancam pidana melanggar Pasal 2 ayat (1) subsr Pasal 3 Jo Pasal 18 ayat (1) huruf b, ayat (2), (3) UU RI No. 31 Tahun 1999 tentang Pemberantasan Tindak Pidana Korupsi sebagaimana telah diubah dengan UU RI No. 20 Tahun 2001 Jo Pasal 55 ayat (1) Ke-1 KUHPidana.(AFS)

TERDAKWA GAGAL BUNUH DIRI

Polres Gayo Lues Razia Kelengkapan Surat 14 Hari Aparat Polres Kabupaten Gayo Lues mulai melaksanakan razia kendaraan bermotor sejak tanggal 29 Agustus hingga tanggal 11 September 2019 mendatang, dalam kegiatan Operasi (Ops) Patuh Rencong 2019. Kapolres Gayo Lues, AKBP Eka Surahman usai menggelar Apel Gelar Pasukan Ops Patuh Rencong 2019, Kamis (29/8) mengatakan, apel gelar pasukan itu bertujuan untuk mengetahui kesiapan personel maupun sarana dan pendukung lainnya, agar kegiatan berjalan optimal sesuai dengan target dan sasaran yang ditetapkan. "Jumlah kecelakaan lalu lintas di jalan raya masih

Kapolres Gayo Lues AKBP Eka Surahm an men atkan Pin Surahman menyyem ematkan tanda Operasi Patuh Rencong, Kamis (29/8). sangat tinggi. Semua itu terjadi disebabkan masih banyaknya pengendara yang tidak mematuhi ramburambu lalu lintas, serta masih adanya pengendara remaja yang ugal-ugalan," katanya. Tingginya angka pelanggaran lalu lintas tersebut sangat berkolerasi terhadap jumlah fatalitas

korban, baik meninggal dunia, luka berat, luka ringan maupun korban materil. Guna mengatasi permasalahan lalu lintas tersebut, sambung Kapolres, perlu dilakukan berbagai upaya untuk menciptakan situasi Kamseltibcar lintas dengan memberdayakan seluruh Stakeholder yang

ada. "Kita menyadari dalam mengatasi permasalahan bidang lalu lintas tersebut bukan hanya tanggung jawab Polri, tetapi diperlukan partisipasi berbagai pihak/ instansi pemerintah dan seluruh elemen dalam membina dan memelihara keamanan, keselamatan, ketertiban, dan kelancaran berlalu lintas," pintanya. Dalam Ops Patuh Rencong ini, pengendara diharapkan selalu membawa kelengkapan surat dan memakai helm, sehingga disaat ada razia bisa terus beraktifitas. "Bagi yang belum melengkapi surat-surat kendaraan, Kapolres meminta agar segera mengurus. Sebab, jika tidak ada SIM, STNK dan helm, maka pihak Kepolisian akan menilangnya," tegasnya.(NUAR)

Rektor UINSU Pro memberikan pengha terbaik.


EKONOMI

Jumat 30 Agustus 2019

Teh Pucuk Gelar Festival Kuliner Terbesar di Medan Medan-andalas Teh Pucuk Harum akan menggelar festival kuliner terbesar bertajuk Pucuk Coolinary Festival selama dua hari pada 31 Agustus-l September 2019 di Lapangan Parkir Plaza Medan Fair. Medan menjadi kota kedua dikunjungi festival ini setelah Yogyakarta pada akhir Maret 2019 lalu. Junior Brand Manager Teh Pucuk Harum, Kitto Kristanto mengatakan, foodies yang ingin meramaikan festival kuliner akbar ini tidak perlu khawatir untuk mengantre tiket masuk karena free entry. "Pucuk Coolinary Festival menawarkan konsep festival kuliner berbeda dengan menghadirkan lebih dari 80 tenant kuliner favorit Medan yang terbagi ke dalam 3 zona rasa, yaitu gurih, manis, dan pedas," kata Kitto di Medan, Kamis (29/8). Kitto menjelaskan, melalui Pucuk Coolinary Festival, Teh Pucuk Harum ingin mengajak para foodies merasakan pengalaman wisata kuliner seru dan berbeda di Medan. Foodies pastinya tidak akan bosan dengan sajian kuliner yang itu-itu saja, karena lebih dari 80 tenant kuliner manis, gurih, dan pedas favorit Medan bisa ditemukan dan dinikmati langsung dalam satu tempat. "Sederet kuliner favorit Medan dari yang legendaris hingga yang tengah hits di kalangan foodies seperti Mi Aceh Titi Bobrok, Mi Sop Kampung Bambu Cafe, Ayam Penyet Wonosari, Bika Ambon Zulaikha, Medan Napoleon, Mi Ayam Jamur H Mahmud, Bakso Arema Ndeso, Sang Pisang, dan masih banyak lagi dipastikan akan meramaikan kegiatan ini," jelas Kitto. Sebagai salah satu kota terbesar di Indonesia, Medan dipilih karena dikenal sebagai kota memiliki etnis dan budaya paling beragam, mulai dari Melayu, Tionghoa, Batak, Jawa, Mandailing hingga In-

andalas|siong

Junior Brand Manager Teh Pucuk Harum, Kitto Kristanto (kiri) berbincang dengan Leonarce selaku co-founder @MakanMana, di Medan, Kamis (29/8).

dia. Itulah membuat kuliner yang ada di Medan menjadi istimewa dan beragam karena banyak dipengaruhi oleh ciri khas dari berbagai suku yang ada di kota tersebut. "Tentunya tidak salah bila kita menyebut Medan sebagai destinasi wisata kuliner favorit," ujarnya. Di samping itu, berbagai kegiatan seru dan menguntungkan juga disuguhkan bagi para foodies yang juga menjadi poin utama membedakan Pucuk Coolinary Festival dengan festival kuliner lainnya. "Para foodies tidak perlu merogoh kocek terlalu dalam untuk bisa wisata kulineran di Pucuk Coolinary Festival, karena akan ada sesi ‘Happy Hour' di mana foodies bisa mendapat potongan harga spesial yaitu Rp10.000, di semua tenant pada jam-jam tertentu. Selain itu, Teh Pucuk Harum bekerjasama dengan salah satu tenant kuliner favorit Medan, akan bagi-bagi 10.000 porsi makanan favorit Mi Balap Mail secara gratis hanya dengan menukarkan dua botol Teh Pucuk Harum selama acara berlangsung," ungkapnya. Sedangkan, bagi para foodies yang jago makan pedas, Pucuk Coolinary Festival juga

mengadakan 'Spicy King Noodle Contest', yaitu lomba untuk menyantap mi jumbo pedas dalam waktu dan level pedas yang sudah ditentukan di mana pemenangnya bisa membawa pulang hadiahhadiah seru. Ada pula grand prize sebanyak 1 unit motor matik dibagikan setiap harinya untuk foodies beruntung. Kitto menyatakan, kini festival kuliner diakui mampu menjadi ruang untuk mendorong perkembangan bisnis kuliner lokal agar bisa dikenal lebih dekat oleh masyarakat khususnya pecinta kuliner. Karenanya melalui Pucuk Coolinary Festival, Teh Pucuk Harum berkomitmen untuk mendukung perkembangan kuliner Indonesia khususnya wilayah-wilayah yang dikunjungi. ”Bentuk dukungan nyata dari kami adalah dengan tidak memungut biaya sewa booth kepada para tenant kuliner yang terlibat. Selain itu hasil pendapatan para tenant kuliner diberikan 100 persen untuk mereka. Beberapa tenant yang pernah terlibat pun mengaku semakin dikenal oleh masyarakat setelah ikut berpartisipasi di Pucuk Coolinary Festival,” ujar Kitto. (SIONG)

harian andalas | Hal.

Dana Kelurahan

Rp3 Triliun Mengalir ke 8.212 Kelurahan Jakarta-andalas Menteri Keuangan Sri Mulyani mengalokasikan dana kelurahan sebesar Rp3 triliun dalam Rancangan Anggaran Pendapatan dan Belanja Negara (RAPBN) 2020. Dana tersebut akan mengalir ke 8.212 kelurahan dari total 8.479 kelurahan. Anggaran tersebut tidak berubah dari alokasi dana kelurahan tahun ini. "Dana kelurahan tetap ada di 2020, mungkin itu tak dipresentasikan dalam paparan kami, namun

sebenarnya tetap ada," ujarnya saat rapat bersama Komisi XI DPR, Kamis (29/8). Bendahara negara merinci dana kelurahan Rp3 triliun akan dialirkan ke kelurahan yang ada di Indonesia, kecuali kelurahan di luar DKI Jakarta. Ia menambahkan alokasi dana kelurahan akan tetap diambil dari pos Dana Alokasi Umum (DAU) yang merupakan bagian dari Transfer ke Daerah dan Dana Desa (TKDD). Lebih lanjut ia menekankan pemberian dana kelurahan tetap dilakukan lantaran pemerintah telah melakukan evaluasi atas program tersebut. "Kami tetap jaga janji-janji yang sudah disampaikan Presiden Joko Widodo," katanya. Sementara, pada tahun ini,

realisasi pemberian dana kelurahan baru mencapai Rp1,46 triliun atau 48,7 persen dari pagu anggaran Rp3 triliun per Mei 2019. Pemerintah optimis penyaluran dana itu akan memenuhi target. Pemerintah mengatur pemberian dana kelurahan melalui Peraturan Menteri Keuangan (PMK) Nomor 187 Tahun 2018 tentang Tata Cara Penyaluran Dana Alokasi Umum Tambahan Tahun Anggaran 2019. Aturan ini terbit usai mempertimbangkan masukkan pemberian dana kelurahan dari para wali kota. Lihat juga: Menteri Puan Bantah BPJS Kerja sama dengan Asuransi China para wali kota menginginkan pemerintah pusat menggelontorkan dana kelurahan demi meng-

atasi permasalahan perkotaan yang juga dianggap kompleks. Ini juga diharapkan bisa menjadi penyeimbang dengan dana desa yang selama ini sudah digulirkan pemerintah. Wali Kota Tangerang Selatan sekaligus Ketua Asosiasi Pemerintah Kota Seluruh Indonesia (Apeksi) Airin Rachmi Diany mengatakan banyak permasalahan yang sekiranya bisa diselesaikan dengan dana kelurahan, seperti kriminalitas serta perbaikan lalu lintas. Bahkan, dana kelurahan juga bisa digunakan untuk mengatasi kemiskinan. "Sehingga kami meminta kepada presiden membuat kebijakan bahwa bantuan keuangan tidak hanya pada desa tetapi juga ke kelurahan," terang Airin. (CNNI)

Kapolres dan Wakapolres Tinjau Kebun Kopi Wartawan Blangkejeren-andalas Kapolres Gayo Lues AKBP Eka Surahman sangat mengapresiasi wartawan yang memiliki usaha sampingan. Pasalnya, dengan adanya usaha sampingan seperti berkebun kopi atau berdagang, kebutuhan keluarga akan terpenuhi dan dalam menjalankan tugas akan lebih profesional. "Saya bangga melihat rekan-rekan wartawan di Gayo Lues memiliki kebun kopi dan usaha sampingan lainnya, karena ketika umur kita sudah tua nantinya, kebun ini sangat membantu memenuhi kebutuhan anak untuk sekolah dan kuliah," kata Kapolres didampingi Wakapolres Kompol Andriyano dan Kasubag Humas Aiptu A Dalimunthe saat meninjau kebun kopi wartawan Harian andalas Gayo Lues di Desa Penggalangan samping Kantor Kodim 0113/GL.

Kapolres AKBP Eka Surahaman didampingi Wakapolres Kompol Andriyano dan Kasubag Humas Aiptu A Dalimunthe saat meninjau kebun kopi wartawan Harian Andalas Gayo Lues di Desa Penggalangan samping Kantor Kodim 0113/GL.

Menurut Kapolres, sistem pemupukan menggunakan pupuk kandang sangat bagus untuk perkebunan kopi. Selain menambah daya tahan terhadap musim kemarau, pupuk kandang juga membuat daun kopi tetap segar dan akan menumbuhkan banyak bunga. "Padahal duluan saya me-

DISEWAKAN GUDANG 1 unit gudang di Jl. Letda Sujono, Lok. Strategis, Listrik, air, LT. 15 x 46, LB. 12 x 30, Harga Rp. 80 jt / Nego. Hub.

6

DIJUAL CEPAT (BU)

0853.6173.0505

- 1 unit rumah tinggal 3½ tgkt beserta tanah ± 333 m², siap huni, 3 Kt, 2 Km lengkap air, listrik, AC, SHM. - 1 unit rumah tinggal 2 tgkt, 2 Kt, 2 Km, Uk. 4,5 x 14 m, SHM, siap huni. - 1 unit rumah tinggal 2½ tgkt, 4 Kt, 3 Km, Uk. 4,5 x 14 m, SHM, siap huni, sudah ada perabot. - 1 unit rumah tinggal 2 tgkt uk. 4x14 m beserta tanah ± 280 m², SHM. - 1 unit rumah tinggal 2 tgkt Uk. 6 x 16 m, type 96, siap huni, SHM. Semua di Jl. Karya - 1 unit Condominium Cambridge Tower Picasso, Lantai 7, uk. 200 m, ada taman, 3 Kt, 2 Km. - 1 unit rumah tinggal uk. 6x18, type 100, 2 tgkt, 3 Kt, Komp. Taman Ubud Pasar Merah. Hub. 08126

07 7073 081 160 71 388

DIJUAL RUMAH

DIJUAL SATU UNIT RUMAH BERLOKASI DI JL. SUMBAWA I NO.54, KOMP MARELAN INDAH DENGAN LUAS BANGUNAN 352 M2, LUAS TANAH 701M2, PLN,PAM DAN STATUS SHM. HUBUNGI . 081376213270

KOST 20 E - Kost 20 E (lantai dasar), Luas 4 x 20 m² = 39 jt/tahun (nego). - Kost 20 E, kamar AC, isi lengkap Rp. 1,5 jt/nego. Harian/bulanan, Jl. Karya Pembangunan No. 20 E Polonia (belakang Hermes Place Polonia).

Hub. 0813.1036.7296, 0852.6105.9263 Web.: www.kost

INDEKOST

Di daerah Jl. Turi Medan, daerah Teladan dekat kampus UISU, Kampus ITM, Kampus UMSU, Kampus STT Harapan. Alamat Lengkap: Jl. Turi, Gang UISU No. 25 Medan. Pas dibelakang Kampus UISU. Khusus untuk Pria (Laki-laki). Hubungi Erix. (0813-6155-8325) (0831-98884815)

DIJUAL RUMAH 2 LANTAI PERMANENT - Luas tanah dan bangunan 67 m², SHM, 2 KT, 2 KM, dapur + kitchen set + kompor set. - Dinding wallpaper, ada balkon, garasi di bawah balkon, kamar mandi atas ada pemanas air, jemuran kain di belakang atas. Di Perumahan Gatsu Town Jl. Proyek Aluminium No. 1, Gatot Subroto Kec. Helvetia (di blkg. Ktr. Imigrasi) Medan. Pemilik langsung Ibu FONI MEGA, Harga 650 jt/nego. HP. 0812.1586.7778

nanam kopi di daerah Reko, tapi punya rekan pers kita ini lebih subur tumbuhnya karena sudah dikasih pupuk kandang, Pak Waka," kata Kapolres kepada Wakapolres yang juga sedang menanam kopi di Gayo Lues. Kapolres dan Wakapolres benar-benar mengamati setiap batang kopi yang sudah ditaburi

pupuk kandang tersebut. Meskipun pohon pelindungnya hanya ubi kayu, Kapolres sangat tertarik dengan tanaman kopi yang baru berumur satu tahun itu tapi sudah mengeluarkan beberapa bunga. "Biasanya kopi umur dua tahun baru berbunga, tapi dengan pupuk kandang ini jadi lebih cepat, dan kita juga harus cari pupuk kandang ni Pak Waka, biar sama-sama bagusnya dengan kebun kopi rekanrekan kita ini," katanya yang langsung memesan 100 karung pupuk kandang dari Kecamatan Rikit Gaib. Di Kabupaten Gayo Lues, rata-rata wartawan hanya meliput berita setengah hari saja jika tidak ada insiden. Selebihnya, kebanyakan wartawan memilih untuk berkebun dan berusaha sampingan lainnya untuk masa tua. (NUAR)


EKONOMI

Jumat 30 Agustus 2019

7

Tarif Baru Ojek Daring Berlaku Mulai 2 September

Wisatawan mancanegara berselancar di Pantai Sorake, Teluk Dalam, Kabupaten Nias Selatan, Sumatera Utara. foto|antara

Sail Nias 2019 Libatkan Empat Kabupaten-Satu Kota Jakarta-andalas Penyelenggaraan Sail Nias 2019 diklaim berbeda dengan kegiatan sail serupa yang telah digelar sebelumnya karena melibatkan seluruh wilayah, yakni empat kabupaten dan satu kota di Pulau Nias. "Yang membedakan Sail Nias dengan sail lainnya adalah karena Sail Nias ini melibatkan empat kabupaten dan satu kota. Sail lain titik kegiatannya tidak menyebar," kata Perwakilan Panitia Pelaksana Sail Nias 2019 Taufik Madjid dalam diskusi Explore Sail Nias 2019 di Jakarta, Kamis (29/8). Taufik yang juga menjabat sebagai Direktur Jenderal Pembangunan dan Pemberdayaan Masyarakat Desa (PPMD) Kementerian Desa, Pembangunan Daerah Tertinggal, dan Transmigrasi (Kemendes PDTT) itu menjelaskan Sail Nias 2019 merupakan acara layar ke-11 yang digelar Pemerintah Indonesia sejak 2009 silam. Meski telah dikenal dunia sebagai titik selancar nomor dua setelah Hawaii, Taufik berharap Nias akan lebih banyak dikenal dan dikunjungi wisatawan setelah perhelatan tersebut. "Harapan kami tidak hanya acara puncaknya yang meriah, tapi setelah penyelenggaraan Nias akan lebih banyak dikunjungi orang," imbuhnya. Selain acara puncak pada 14 September 2019, rangkaian

harian andalas | Hal.

kegiatan Sail Nias telah dimulai Mei lalu dengan "yacht rally." Selain itu, akan ada festival lompat batu sekepulauan Nias, parade kapal nelayan tradisional, gebyar kopi, hingga lomba voli pantai. Asisten Deputi Seni Budaya dan Olahraga Bahari Kemenko Maritim Kosmas Harefa mengatakan awalnya kegiatan sail digelar khususnya untuk mendorong percepatan pembangunan di daerah tertinggal selain mempromosikan potensi wisata bahari. "Lalu, mulai Sail Sabang (2017), tujuannya berubah untuk mengangkat wisata bahari," katanya. Rangkaian Sail Indonesia pertama kali yang menggunakan nama tujuan akhir adalah Sail Bunaken pada tahun 2009, diikuti Sail Banda (2010), Sail Wakatobi-Belitong (2011), Sail Morotai (2012), Sail Komodo (2013), Sail Rajampat (2014), Sail Tomini (2015), Sail Selat Karimata (2016), dan Sail Sabang (2017), Sail Moyo Tambora (2018) dan Sail Nias (2019). "Bedanya Sail Nias ini karena disandingkan dengan kejuaraan 'surfing', bukan 'yachter' seperti sail lainnya. Dengan kegiatan ini kami harap Nias akan bangkit wisatanya," pungkas Kosmas. Perhelatan Sail Nias 2019 dianggap menjadi pintu masuk untuk menggali lebih dalam potensi wisata di Kepulauan

Nias. “Sail Nias ini jalan pintu masuknya untuk melihat Nias secara keseluruhan. Nias ini antik karena merupakan kepulauan yang ada di Samudera Hindia terpisah dari Sumatera,” kata Kepala Dinas Kebudayaan dan Pariwisata Sumatera Utara Ria N Telaumbanua dalam diskusi di Jakarta, Kamis. Ria menjelaskan, meski merupakan kepulauan, ada satu dari 132 pulau, yaitu Pulau Nias yang paling besar ukurannya dan menyimpan banyak potensi wisata alam dan budaya. Nias sendiri telah dikenal dunia sebagai titik selancar nomor dua setelah Hawaii karena karakteristik ombaknya yang tinggi dan panjang. Meski demikian, potensi bawah laut hingga budayanya yang dikenal dengan tradisi lompat batu. “Kami merasa sangat bahagia ketika Sail Nias ditetapkan di Nias karena Nias merupakan bagian dari Sumatera Utara. Dengan ditetapkan di Nias, ini akan membuka mata dunia bahwa Sumatera Utara memiliki banyak destinasi yang unik,” katanya. Ria menambahkan, Nias juga memiliki situs megalitikum di mana terdapat situs batu berusia ribuan tahun di tengah kehidupan masyarakatnya yang masih menjunjung tinggi adat istiadat. “Pemerintah provinsi berusaha di tahun yang akan datang untuk pugar ini sehingga situs-situs tesebut bisa terjaga. Jadi Nias ini tidak hanya pesona alamnya saja, memang seperti surga,” ujarnya.(ANT)

Jakarta-andalas Ojek daring akan memberlakukan tarif sesuai Keputusan Menteri Nomor KP 348 Tahun 2019 tentang Pedoman Perhitungan Biaya Jasa Penggunaan Sepeda Motor yang Digunakan untuk Kepentingan Masyarakat yang Dilakukan Dengan Aplikasi mulai 2 September 2019 pukul 00.00 WIB. "Mulai Senin 2 September dini hari diberlakukan tarif sesuai KM 348/2019. Jadi, seluruh kota yang ada Grab dan Gojeknya mulai berlaku,” kata Direktur Angkutan Jalan Kementerian Perhubungan Ahmad Yani dalam konferensi pers di Jakarta, Kamis (29/8).

Yani menyebutkan dari 123 kota, Grab sudah mengoperasikan di 224 kota dan Gojek di 221 kota dan diharapkan secara konsekuen menerapkan aturan tersebut. "Ini menjadi perhatian bagi teman-teman semua untuk segera melaksanakan dan menjadikan ini kebijakan secara konsekuen," katanya. Aturan tersebut terangkum dalam Keputusan Pemerintah Nomor KP 348 Tahun 2019. KM tersebut mengatur berdasarkan zonasi, rinciannya Zona 1: Jawa Sumatera dan Bali, Zona 2: Jabodetabek dan Zona 3: Kalimantan, Sulawesi dan lainnya. Untuk Zona 1, biaya jasa batas bawah nett Rp1.850, biaya jasa batas atas Rp2.300, Zona 2, biaya jasa batas bawah nett Rp2.000, biaya jasa batas atas Rp2.500 dan Zona 3, biaya jasa batas bawah Rp2.100, biaya jasa batas atas Rp2.600. Selain itu, peraturan tersebut juga memberlakukan tarif

"buka pintu" atau biaya jasa minimal yang harus dibayarkan hingga empat kilometer perjalanan, yaitu Rp8.000-Rp10.000 untuk wilayah Jabodetabek. Biaya jasa minimal artinya perjalanan nol hingga empat kilometer diberlakukan tarif yang sama, yaitu Rp8.000Rp10.000, artinya tarifnya flat hingga empat kilometer. Biaya jasa minimal ditentukan berdasarkan zona, Zona 1 yakni Jawa Sumatera dan Bali berlaku Rp7.000-Rp10.000, Zona 2 Jabodetabek Rp8.000Rp10.000 dan Zona 3 Kalimantan, Sulawesi dan lainnya Rp7.000-Rp10.000. Sementara itu, untuk Zona 1, biaya jasa batas bawah nett Rp1.850, biaya jasa batas atas Rp2.300, Zona 2, biaya jasa batas bawah nett Rp2.000, biaya jasa batas atas Rp2.500 dan Zona 3, biaya jasa batas bawah Rp2.100, biaya jasa batas atas Rp2.600. Dalam kesempatan sama,

Head of Strategy and Planning Public Affairs Grab Tirza R Munusamy menyatakan akan mendukung keputusan pemerintah terkait pemberlakuan tarif tersebut. "Kami mendukung adanya penerapan secara keseluruhan tarif baru ojek daring," katanya. Tirza mengatakan pihaknya juga melakukan penyesuaian algoritma untuk menyesuaikan tarif agar konsumen bisa mendapatkan tarif terjangkau dan mitra pengemudi tetap sejahtera. "Apa yang diamanatkan merujuk survei mitra pengemudi dan masih sangat positif baik bagi mitra pendapatan pengemudi semoga bersamasama berharap pengemudi kami tentunya sejahtera," katanya. Senior Vice President Public Policy and Government Relations Gojek Panji Ruky mengatakan pihaknya akan mengedepankan layanan dan memastikan pemberlakuan tersebut di seluruh Indonesia.(ANT)

Pengelolaan Limbah Cair di KIM Berjalan Baik Medan-andalas Proses pengolahan limbah cair di Kawasan Industri Medan (KIM) dinilai telah berjalan sesuai prosedur. Limbah cair yang telah diolah, dialirkan ke sungai yang ada di seputaran KIM. Ambang batas kandungan limbah yang telah diolah tersebut tidak mengganggu kesehatan masyarakat. Manager Proses Penanganan Limbah (PPL) PT KIM David, Asisten Manager Bernike Simanjuntak, dan Sekretaris Direktur Erik dan Humas PT KIM Endang Sinaga mengemukakan hal itu pada acara klarifikasi tentang limbah KIM di Hotel Emeral Garden, Medna, Kamis (29/8). Menurut David dan Bernike, sebagai kawasan industri modern, PT KIM sudah menjalankan UU No 32 Tahun 2009 tentang Lingkungan dan sudah menjalankan regulasi

Manager PPL PT KIM David diabadikan bersama wartawan di Hotel Emeral Garden Medan.

pengawasan. Sekretariat bersama saat ini telah melakukan pengawasan manajemen PT KIM dan sekarang mengawasi lapangan melihat bagaimana regulasi pengelolaan limbah yang ada di kawasan itu. Manajemen PT KIM telah memaparkan tentang pengelolaan limbah secara modern dan terintegrasi khusus limbah cair. Selanjutnya di KIM akan dibangun sistem pengelolaan limbah padat maupun limbah bahan berbahaya dan beracun

(B3). PT KIM telah menyelesaikan masalah limbah dan ada solusi sehingga masyarakat yang berada di lingkungan pengelolaan limbah tidak terkena dampak. Kadis Lingkungan Hidup (LH) Deli Serdang Ir Artini Marpaung meminta perusahaan yang ada di kawasan itu harus menjaga mutu dan merawat kondisi limbah yang mereka keluarkan sampai benar-benar steril. Menurut David kawasan KIM memiliki dua unit

pengelolaan air limbah wastewater treatment plant (WWTP) tahap I dengan kapasitas 3.600 meter kubik per hari, WWTP tahap II dengan kapasitas 18.000 meter kubik per hari. Limbah cair produksi sebanyak 35 perusahaan, limbah cair domestik sebanyak 192 perusahaan dan debit air limbah yang dikelola sampai bulan Agustus 2018 rata-rata mencapai sebesar 116.902 M kubik perbulan atau 3.897 M3 per hari.(DP)

DIJUAL 3 TAPAK TANAH

- Uk. P. 101/99 m, L. 21/20 m, LK. 2050 m², terletak di Pematang Biara Kec. P. Labu. - Uk. P. 48 / 53 m, L. 23/22,40 m, LK. 1146 m², terletak di P. Labu Pekan Kec. P. Labu. - Uk. P. 47, 80/50 m, L. 17/24, 50 m, LK. 1014 m², terletak di P. Labu Pekan, beserta 1 unit rmh. permanen. Harga Nego.

Hub. 0852.6191.9800

DIJUAL TANAH Sertifikat Hak Milik L=2166 m², Lok. : Sgt. strategis tepi jalan besar Tanjung Selamat Medan Sunggal. Harga pas Rp. 2 jt/m². Hub. Langsung Pemilik 081 153 9699 (Tanpa Perantara)

DISEWAKAN Ruko 3½ tkt, (L=184 m²) dan ruko 2 tkt (L=325 m²) di Jl. H.M. Yamin Sp. Jl. Sentosa Baru (dekat Majestik), lok. strategis. Cocok untuk segala usaha khususnya home industry. Hub. 0821 6299 5678 – 0852 9719 4901

MURAH..!!

JUAL PAVING BLOCK

PRESS MESIN JL. SM. RAJA KM. 6,7 No. 47 Medan Telp. 061.7850888 HP. 0811 605090

DIJUAL

Sebidang tanah di Lokasi Taman Malibu Indah Blok G8. Uk. 18 x 26. Bagi yang berminat Hub. 0821 6517 6868, 0877 6941 6018, 0853 7300 8282 (TP)


Jumat

harian andalas | Hal.

30 Agustus 2019

8

Liga Inggris

City dan Madrid Diunggulkan Manchester United diprediksi bakal membuat kejutan dalam pemburuan empat besar Premier League 2019/20 ini. Biar begitu, Manchester City masih terlalu tangguh bagi rival-rival mereka. Mantan pemain liga Inggris Paul Gascoigne yakin memetakan persaingan Premier League musim ini terbilang mudah, khususnya di antara timtim The Big Six. IA yakin klasemen akhir musim lalu sudah cukup menjadi gambaran bagaimana jalannya persaingan musim ini. Pun demikian, dia merasa MU bisa membuat kejutan di akhir musim nanti. Satu hal yang sangat diyakininya, Man City masih sangat kuat dan tidak bisa membayangkan bagaimana tim-tim lain menyamai kekuatan Man City musim ini, apalagi melampauinya. "Man City punya barisan pemain untuk saling menggantikan di setiap posisi di lapangan. Tottenham tidak punya itu. Mauricio Pochettino harus membeli pemain lagi pada bursa transfer berikutnya dan mendatangkan beberapa pemain. Liverpool juga tampak kuat tetapi saya tidak bisa melihat tim mana pun menghentikan Man City. Mereka akan terus membeli pemain

dan itu cukup menakutkan," kata Gascoigne. Artinya, Gascoigne yakin Man City bakal jadi juara, Liverpool mungkin di peringkat kedua. Lalu, MU bisa membuat kejutan dengan merebut posisi empat besar, di bawah Tottenham Hotspur. "Saya kira posisinya bakal jadi Man City, Liverpool, Tottenham, dan MU di empat besar. Saya kira Arsenal juga memainkan sepak bola bagus," tutup Gascoigne. Artinya, Premier League musim ini bakal lebih seru daripada musim lalu. Walaupun Gascoigne boleh saja memprediksi demikian, tapi faktanya permainan MU masih belum stabil. Perebutan empat besar musim ini bakal lebih menarik dari perebutan gelar juara. Disisi lain, hasil analisa menggunakan big data memprediksi Real Madrid diprediksi akan keluar sebagai juara Liga Champions 2019/2020 setelah mengalahkan Barcelona di final. Hipotesis big data menunjukkan Sergio Ramoss dan kawan kawan akan melaju ke final Liga Champions. Bahkan, pada final tersebut, Los Blancos berhasil mengalahkan Bayern Munich dengan skor 3-2. Striker Luka Jovic menjadi pahlawan kemenangan Madrid dengan golnya. Analisa dari big data juga menunjukkan jika juara bertahan Liverpool tidak akan menembus fase semifinal. Laju The Reds akan dihentikan oleh Barcelona di babak perempatfinal. (BN/CNN/DTC)

Barca Anyang Anyangan

Madrid Siap Amankan Neymar KEINGINAN Barcelona memulangkan Neymar ke Camp Nou terus terburu dengan batas waktu transfer yang sekiranya tinggal sepekan lagi. Mahalnya harga sang bintang dan waktu yang kian mepet membuat, raksasa Spanyol menyematkan batas maksimal biaya transfer Neymar. Barca kabarnya telah menerbangkan perwakilan mereka ke Paris untuk menjalin negosiasi dengan PSG demi mengakhiri saga transfer yang alot ini. Berbeda dengan Barcelona yang terus bernegosiasi, sebalikbya PSG justru masih bersikeras dengan harga tinggi yang kabarnya hingga 300 juta euro untuk Neymar. Harga tersebut jelas terlalu mahal. Barcelona masih akan coba menggunakan cara alternatif yakni dengan skema uang plus pemain demi menurunkan harga jual Neymar. PSG sebelumnya memang menolak, tapi belakangan dikabarkan Les Parisiens melunak dan tertarik dengan pemainpemain tertentu. Menurut berita yang dilansir, PSG kabarnya siap melepas Neymar sebesar 100 juta euro plus Ousmane Dembele dan Nelson Semedo. Namun sayangnya kejelasan belum juga saling bertemu lantaran Barca tidak ingin melepas pemain berharga seperti Dembele dan Semedo. La Blaugrana hanya siap mele-

pas pemain-pemain senior seperti diantaranya Ivan Rakitic. Karenanya, Barca kini coba mencari cara lain yakni meminjam neymar dengan opsi pembelian permanen di akhir musim. Jika Barcelona enggan menyodorkan tawaran lebih dari 170 juta euro. Barca hanya akan mau membayar pada harga tersebut jika saja PSG menyetujui skema pinjaman dua musim dengan kewajiban membeli. Jelas skema ini seakan menoreng wajah sang juara bertahan LaLiga. Pasalnya dua tahun lalu, Barcelona melepas Neymar dengan harga tinggi yakni 222 juta euro kepada PSG, namun kini justru memohon untuk harga yang lebih murah. Meski rumit, negosiasi ini diprediksi bakal tuntas beberapa hari ke depan. PSG tak punya alasan untuk terus mempertahankan Neymar selain meminta harga tinggi. Neymar pun sudah memantapkan hati pulang ke Camp Nou. Biar begitu, sebelum transfer itu selesai, Neymar ingin mengetahui 2 hal tentang Barcelona. Neymar dikabarkan ingin mengetahui apa yang akan dia hadapi ketika tiba di Barca nanti dan tak mau datang begitu saja dan mengharapkan semuanya berjalan baik.

32 Tim Liga Champions

Mimpi Liverpool Capai Final DAFTAR peserta putaran final Liga Champions resmi terkumpul 32 tim setelah rangkaian laga kedua babak playoff rampung digelar pada Kamis dini hari WIB dan membagikan enam tiket terakhir untuk para tim-tim pemenang. Enam tim tersebut adalah Ajax, Club Brugge, Dinamo Zagreb, Olympiakos, Red Star Belgrade dan Slavia Praha yang akan mewarnai putaran final Liga Champions 2019/20 di mana juara bertahan Liverpool bermimpi untuk bisa mencatatkan torehan bersejarah yakni triruntun mencapai partai final. Tim besutan Juergen Klopp itu tampil di partai final dalam dua musim terakhir, namun kalah 1-3 dari Real Madrid pada 2018 dan akhirnya meraih juara usai membenamkan Tottenham Hotspur 2-0 setahun berselang. Jika berhasil melakukannya, Liverpool bakal jadi tim ketiga yang tampil di partai puncak antarklub Eropa tiga musim beruntun di era Liga Champions (dimulai

sejak 1992/93, sebelumnya dikenal sebagai Piala Champions) menyusul Juventus (1996-1998) dan Real Madrid (2016-2018). Jose Mourinho, pelatih dua kali juara Champions bersama Porto dan Inter Milan, sempat memprediksikan Liverpool bisa melakukannya hanya beberapa jam setelah The Reds mengangkat trofi Kuping Besar keenam mereka di Madrid awal Juni lalu. Tantangan Liverpool tentu tak mudah, mengingat musim ini Madrid kembali ditangani Zinedine Zidane, manajer yang sempat mengantarkan Los Blancos mengukir torehan itu bahkan menjadi pelatih pertama dengan rekor juara triruntun Champions. Di sisi lain, tim-tim bergelimang dana dari Timur Tengah seperti Manchester City maupun Paris SaintGermain juga masih berambisi "membeli" trofi Champions perdana masing-masing. Belum lagi tim-tim pemilik emblem kehormatan lain se-

perti Barcelona, Bayern Muenchen dan Ajax tentunya tak memupuk asa mereka untuk bisa mengulangi kejayaan di Daratan Biru. Hadangan tak hanya datang dari tim-tim bernama besar dan bersejarah panjang, kejutan bisa selalu menanti dari mereka yang diremehkan sebagaimana dilakukan Mourinho bersama Porto pada 2004. Musim ini Champions akan menyambut klub Italia, Atalanta, yang melakoni debutnya di kompetisi tertinggi antarklub Eropa. Apapun itu, 32 klub siap memulai kembali gelaran kompetisi paling bergengsi di Eropa diawali dengan pengundian pembagian fase grup pada Kamis petang (malam WIB) di Monaco. Liverpool sebagai juara bertahan Champions dan Chelsea selaku juara bertahan Liga Europa berada di Pot 1 bersama tim-tim juara enam liga tertinggi Eropa yakni Barcelona (Spanyol), Manchester City (Inggris), Juventus (Italia), Bayern Muenchen (Jerman),

Paris Saint-Germain (Prancis) dan Zenit St. Petersburg (Rusia). Sisanya tim-tim bakal dibagi ke tiga wadah lain berdasarkan jumlah koefisiensi mereka hingga akhir musim 2018/19. Selanjutnya mereka akan dibagi ke dalam delapan grup dan tim-tim yang berasal dari satu negara tidak diperkenankan berada dalm satu grup. Adalah Ajax Amsterdam, Slavia Praha, dan Club Brugge menjadi tim terakhir yang lolos dari playoff. Ketiganya, bersama Dinamo Zagreb, Olympiakos, dan Red Star Belgrade, melengkapi slot fase grup Liga Champions 2019/2020. Namun, sebelum undian grup dilakukan, UEFA sudah membagi 32 tim ke dalam 4 Pot. Pot 1 akan dihuni tim juara Liga Champions, Liga Europa, Liga Spanyol, Liga Inggris, Liga Italia, Liga Jeran, Liga Prancis, dan Liga Rusia. Sementara Pot 2 hingga Pot 4 akan diisi berdasarkan nilai koefisien klub di pentas Eropa. (ANT/DTC)

Lawan Osasuna

Tanpa Messi Neraka Bagi Barca BARCELONA harus melakoni salah satu laga tandang yang cukup berat saat menghadapi Osasuna di stadion El Sadar. Klub asal Katalunya itu tidak bisa anggap enteng Osasuna meski klub promosi. Sejak dahulu, laga tandang ke markas Osasuna ini ibarat neraka bagi Barcelona. Meski kerap menjadi juara, Barcelona selalu kesulitan untuk memenangkan duel di El Sadar. Fakta lain yang juga memberatkan bagi Barcelona, Osasuna sudah tak terkalahkan di 28 laga kandang terakhir. Ini berlaku sejak April 2018 kala mereka masuk zona degradasi dan mulai berjuang di segunda. Di segunda, Osasuna tercatat tak terkalahkan di 21 laga. Dari sebanyak laga itu, Osasuna juga hanya kebobolan 10 kali.

Apalagi Barcelona kemungkinan belum bisa diperkuat Lionel Messi dalam jornada ketiga La Liga Spanyol 2019-2020 saat bertandang ke markas Osasuna, akhir pekan ini. Sebelumnya, Messi sempat harus menepi usai mendapat cedera betis pada sesi latihan pada hari pertama bersama Barcelona. Cedera itu didapat setelah kembali dari masa liburan. Messi harus absen dalam dua laga awal di musim ini. Ia absen saat Barcelona takluk 0-1 dari Athletic Bilbao dan menang 5-2 atas Real Betis. Messi melanjutkan proses pemulihan cederanya dengan berlatih secara mandiri bersama fisioterapis, Rabu (28/8). Artinya, jika pun kondisinya sudah membaik,

maka Messi hanya memiliki dua kali sesi latihan bersama tim sebelum melawat ke kandang Osasuna. Karena itu, Messi tampaknya belum akan dimainkan pelatih Ernesto Valverde pada akhir pekan ini. Pemain 32 tahun itu kemungkinan besar baru bisa kembali bermain selepas jeda internasional. Pada jornada keempat, Barcelona akan dinanti laga sulit ketika mereka menjamu tim kuda hitam, Valencia. Laga ini akan dimainkan di Camp Nou, 14 September mendatang. Masih absennya Messi membuat opsi di lini depan Barcelona masih sangat terbatas. Sebab, dua penyerang lainnya, Luis Suarez dan Ousmane Dembele juga masih harus menepi lantaran cedera. Melawat ke Osasuna, Valverde bakal kembali mengandalkan Antoine Griezmann. Striker asal

Prancis itu mencetak dua gol dan satu assist melawan Real Betis. Griezmann akan ditemani Rafinha dan pemain muda, Carles Perez. Di bangku cadangan, remaja 16 tahun Ansu Fati bakal kembali disiapkan sebagai pelapis. Sementara itu, Liga Spanyol akan menggelar pekan ketiga akan dibuka dengan duel Sevilla vs Celta Vigo, Sabtu (31/8) dinihari WIB. Sevilla saat ini ada di puncak klasemen dengan enam poin, unggul selisih gol dari Atletico Madrid. Barcelona akan bertandang ke markas tim promosi, Osasuna, Sabtu (31/8) malam WIB. Sedangkan Real Madrid akan menutup pekan ketiga. Los Blancos bertandang ke markas Villarreal pada Senin (2/9) dinihari WIB. Madrid butuh kemenangan untuk kembali bangkit dari hasil mengecewakan pekan lalu yang ditahan imbang Real Valladolid 1-1. (LIP6/DTC)

Liga Italia

Inter dan Napoli Hapus Dominasi Juventus SEJUMLAH pertandingan seru akan tersaji di pekan kedua Liga Italia. Ada duel antara dua tim yang digadanggadang sebagai kandidat juara Liga Italia musim ini. Sang juara bertahan, Juventus, akan menjamu runner-up dua musim terakhir, Napoli. Pertandingan akan digelar di Allianz Stadium pada Minggu (1/9) dini hari WIB. Juventus dan Napoli sama-sama berbekal kemenangan di pekan pertama. Pada hari Minggu (1/ 9) malam WIB, akan ada laga derby kota Roma. Lazio akan bertindak sebagai tuan rumah dengan menjamu AS Roma. Sementara itu, Legenda AS Roma Francesco Totti tidak yakin kalau Inter Milan akan menjuarai Serie A musim ini dan Juventus masih terlalu kuat di liga saat ini.

Dalam delapan musim terakhir, Juventus selalu menjadi juara Serie A. Hegemoni Bianconeri di Serie A itu ingin dihentikan oleh Inter. Inter memang tidak main-main dalam menatap musim 2019/20. Di bawah asuhan Antonio Conte, Inter menjelma menjadi penantang gelar Serie A musim ini. La Beneamata memulai kampanye Serie A musim ini dengan hasil yang luar biasa. Mereka menang besar 4-0 atas tim promosi Lecce di Stadion Giuseppe Meazza, Selasa (27/ 8) dini hari WIB. “Inter dan Napoli bisa menyebabkan masalah buat Juventus hingga akhir musim, tetapi kita semua tahu bahwa ketika tiba saatnya untuk menyerah, mereka selalu merespons. Juventus akan

JADWAL LIGA ITALIA PEKAN KE-2: Sabtu (31/8) 01:45 WIB Bologna vs SPAL 23:00 WIB AC Milan vs Brescia Minggu (1/9) 01:45 WIB Juventus vs Napoli 23:00 WIB Lazio vs Roma Senin (2/9) 01:45 WIB Atalanta vs Torino 01:45 WIB Cagliari vs Inter Milan 01:45 WIB Genoa vs Fiorentina 01:45 WIB Lecce vs Hellas Verona 01:45 WIB Sassuolo vs Sampdoria 01:45 WIB Udinese vs Parma

memenangkan liga, meskipun akan lebih sulit daripada tahuntahun sebelumnya," kata Totti. Ia berpendapat tentang perang urat saraf yang sedang berlangsung antara Mauro Icardi dan Wanda Nara dengan Inter. Namun, menolak untuk terlibat dalam perdebatan.

Roma Kejar Satu Posisi Francesco Totti percaya tiga besar Serie A musim ini sudah ditetapkan, dengan Juventus kandidat terkuat juara dan AS Roma hanya mampu memburu satu posisi sisa. Dua tim yang diperkirakan legenda Roma itu jadi pesaing utama Juventus adalah Napoli dan Inter Milan. Bukan tanpa alasan, keduanya memperkuat diri dengan signifikan. Napoli membeli Kostas Manolas dan Hirving Lozano. Duet Manolas dan Kalidou Koulibaly diperkirakan bakal membuat Partenopei jadi tim dengan salah satu pertahanan terbaik di Liga Italia. Sementara Inter sudah merekrut beberapa pemain, untuk mendukung Antonio Conte membangun era baru. (BN/DTC)


OLAHRAGA 9 PSMS Terapkan Formulasi Baru

Jumat

harian andalas | Hal.

30 Agustus 2019

Medan-andalas Pelatih PSMS Medan, Abdul Rahman Gurning mengatakan telah menemukan formulasi baru dalam skuatnya menatap laga selanjutnya.

Menuju SEA GAMES

Timnas U-23 Gelar Trofeo Jakarta-andalas Timnas Indonesia U-23 akan tampil dalam ajang trofeo sebagai uji coba menuju SEA Games 2019 Filipina. Skuat Garuda Muda bakal menantang PSIM Yogyakarta dan Bali United. Timnas U-23 proyeksi SEA Games 2019 menggelar pemusatan latihan (TC) di Yogyakarta, mulai 25 Agustus-10 September. Pelatih Timnas U23, Indra Sjafri, memanggil 26 pemain untuk seleksi. Selama menjalani pemusatan latihan, Timnas U-23 dijadwalkan menjalani beberapa uji coba. Terdekat, Firza Andika dkk akan melawan dua tim dalam ajang trofeo. Manajer Timnas U-23, Sumardji, menjelaskan trofeo tersebut rencananya digelar di Yogyakarta pada 5 September. Rangkaian uji coba tersebut menjadi permintaan pelatih untuk menilai pemain sebelum membentuk skuat inti. "Kami sudah dapat konfirmasi dari coach Indra Sjafri bahwa untuk Timnas U-23 akan ada uji coba, trofeo. Lawannya PSIM dan Bali United," ujar Sumardji, Kamis (29/8). Dengan begitu, lanjutnya. mudah-mudahan nanti akan terlihat mana saja pemain yang bisa kami pakai.

"Sekarang kan masih bongkar pasang sekalian juga melihat senior yang akan kami pakai di SEA Games nanti," katanya. Tak hanya dengan tim lokal, Timnas U-23 juga berencana melakukan uji coba internasional. Namun terkait lawannya masih menunggu dari PSSI. "Kami lihat step by step ya, yang terdekat antar klub lokal dulu. Setelah itu akan dilihat perkembangannya seperti apa," kata pria yang juga manajer Bhayangkara FC itu. Sebelumnya, Pelatih Timnas U-23, Indra Sjafri, mematok target medali emas di SEA Games 2019 Filipina, sebagai kado untuk Menpora Imam Nahrawi yang akan mengakhiri masa jabatannya. Imam mengakhiri masa kerja sebagai Menteri Pemuda dan Olahraga (Menpora) Kabinet Kerja pada Oktober 2019. Selama periode kerja kabinet itu, Timnas selalu gagal meraih medali emas SEA Games. Makanya, Indra berniat untuk memberikan kenang-kenangan kepada Imam lewat SEA Games 2019 mulai 30 November hingga 11 Desember. Indra menilai, selama menjabat sebagai Menpora, Menteri asal Bangkalan itu, telah memberi dampak positif terhadap

olahraga Indonesia, khususnya, pembinaan sepakbola usia dini. "Saya pikir Bapak Menteri yang saya pikir selalu konsisten mendukung pembinaan usia muda, dan siapa tahu menjelang Oktober tidak bisa ketemu bersama. Saya mengapresiasi kinerja beliau, saya juga sudah memberikan beberapa Piala. Terima kasih atas pengabdian Bapak, mudah-mudahan ke depan kami bersama bapak Menteri bisa membuat olahraga lebih baik untuk bangsa ini," kata Indra Sjafri di kantor Kemenpora, Senayan, Jumat (23/8) lalu. Indra Sjafri pun berhasrat untuk memberikan kado khusus kepada Menpora. "Saya sudah menangani Timnas U-16 di 2011, dengan izin Allah sampai sekarang masih bertahan di Timnas dengan proses yang saya pikir proses alami, dari U-16,17,18,19,22 dan sekarang U-23. Dan di Timnas U-23 ini saya ingin memberikan kado terakhir untuk Pak Menteri di November nanti, medali emas SEA Games," ujarnya. Indra sendiri saat ini telah memanggil 40 nama untuk dipelatnaskan di Yogyakarta, pada 25 - 31 Agustus. Lima di antaranya adalah pemain senior. (DTC)

Sementara Madura United yang menjamu Semen Padang di Stadion Gelora Madura, Pamekasan, bertekad untuk mempersempit jarak dengan Tira Persikabo di posisi kedua. Sayangnya, upaya Madura United itu harus sedikit dinodai oleh Semen Padang sang juru kunci klasemen. Madura United harus puas bermain imbang 1-1 dengan Semen Padang. Laskar Sapeh Kerrab mendapatkan angka karena gol bunuh diri Agung Prasetyo. Madura United pun harus puas dengan tambahan satu poin yang membuat mereka tetap di peringkat ketiga dengan mengoleksi 27 poin, terpaut lima poin di belakang Tira Persikabo yang berada di peringkat kedua. Sementara Semen Padang harus tetap berada di dasar klasemen dengan 11 poin. Dua pertandingan yang

berakhir imbang itu tak diikuti di pertandingan berikutnya. Bali United yang menjamu Borneo FC di Stadion Kapten I Wayan Dipta, Gianyar, tak ingin mengikuti tren dua pertandingan sebelumnya. Bali United sukses meraih tiga poin berkat kemenangan 2-1 atas Pesut Etam. Bali United pun mengamankan tiga poin penting dalam laga tunda pekan ketujuh Liga 1 2019 ini. Dengan tambahan tiga poin itu, Serdadu Tridatu kian kukuh di puncak klasemen dengan 40 poin, unggul delapan poin dari Tira Persikabo. Sedangkan Borneo (24) tertahan di peringkat kelima. "Sejak mulai sudah ada peluang untuk mencetak gol, terbukti pada menit keenam Spasojevic mampu membobol gawang Borneo," kata Pelatih Bali United, Stefano Cugurra Teco. (BN/ANT)

Hal itu didapat usai melakoni laga kontra Persibat Batang di Stadion Teladan, Rabu (28/8) sore kemarin. Tampilnya dua rekrutan barunya, Tri Handoko dan Muhammad Rengur mampu mendobrak pertahanan lawan. Keduanya diberi kepercayaan dari pelatih PSMS menggantikan posisi dua bomber andalan yang absen karena mengikuti TC Timnas, yakni Ilham Fathoni dan Natanael Siringoringo. Kepercayaan itu tidak disia siakan keduanya yang mampu bekerja sama dengan apik dan menutup laga dengan kemenangan 3-1. Bahkan Tri Handoko menyumbangkan dua gol di laga tersebut. Karenanya, pelatih yang akrab disapa Gurning ini pun yakin dengan adanya Tri Handoko plus Ilham Fathoni dan Natanael Siringoringo daya serang PSMS Medan akan lebih tajam lagi. "Ke depan bisa diduetkan Tri dengan Ilham. Sepertinya kita akan ada formulasi baru di laga berikutnya, " kata Gurning. Apalagi, ia menilai Tri belum lama bergabung dengan PSMS dan masih ada peluang meng-

PSMS. Di laga ketiga nanti saya akan menghadapi mantan tim saya. Sebenarnya biasa saja yang beda saya sudah tau ciri khas mereka dan lebih mudah mengantisipasinya," ungkap Soka saat ditemui Medansport.id di stadion Mini Kebun Bunga, Kamis (29/8) sore. Ditanya pemain yang patut diwaspadai, Soka mengatakan, akan membahas hal tersebut langsung kepada tim pelatih. "Pastinya ada saya bicarakan ke pelatih, mana saja pemain yang patut diwaspadai. Tapi tetap mereka juga ada pemain baru jadi gak terlalu sama dengan sebelumnya dan ada sedikit pembeda pastinya," ujarnya. Mengenai target dalam laga nanti, Soka hanya berharap bisa membawa timnya PSMS menang dan mencuri poin seperti yang dilakukannya saat berseragam Cilegon dan berhasil mengandaskan PSMS yang kala itu bertindak sebagai tuan rumah di putaran pertama Liga 2 beberapa pekan lalu. (YN)

asah ketajamannya. "Ini kan masih perdana bagi Tri Handoko, bisa saja ke depan dia makin tajam. Kita harus kerja keras lagi, karena kita akan keluar menjalani dua laga away," ucap. Sementara itu, Skuat Ayam Kinantan akan melakoni laga di pekan Keempatbelas dalam lanjutan Liga 2, menghadapi Cilegon United, Senin (2/9) mendatang. Dalam lawatannya ke Banten ini, PSMS bakal diperkuat salah satu pemain yang sebelumnya memperkuat Cilegon United, yakni Elina Soka. Hal ini menjadi keuntungan PSMS yang akan bertindak sebagai tim tamu. Pasalnya, Soka sapaan akrabnya itu mengaku mengenal karakter tim yang akan dilawannya nanti. Apalagi, di dua laga terakhir Soka menjadi pilihan utama sang arsitek Abdul Rahman Gurning. "Alhamdulillah di dua laga sebelumnya saya dipercaya pelatih untuk memperkuat

Tundukkan Borneo 2-1

Bali United Nyaman di Puncak

Jakarta-andalas Meraih kemenangan dalam pertandingan tunda pekan ketujuh Shopee Liga 1 2019 yang digelar pada Rabu (28/8) membuat jarak Bali United dengan para rival terdekatnya, terutama dengan Tira Persikabo, kian jauh. Tiga pertandingan tunda pekan ketujuh yang digelar Rabu (28/8) mempertemukan Persija Jakarta dengan PSM Makassar, Madura United dan Semen Padang, dan Bali United menghadapi Borneo FC. Bali United menjadi satu-satunya tim yang meraih kemenangan. Persija kontra PSM di Stadion Utama Gelora Bung Karno, Senayan, mengawali rangkaian pertandingan. Sayangnya, kedua tim yang belum lama ini bertemu di dua leg final Piala Indonesia 2018, kali ini harus bermain imbang tanpa gol. Kondisi tersebut membuat Persija tak beranjak dari posisi ke-15 dalam klasemen Shopee Liga 1 2019 dengan mengoleksi 14 poin. Sementara PSM naik satu peringkat menggeser Persipura Jayapura untuk menempati posisi kedelapan dengan mengoleksi 20 poin.

andalas/budi zulkifli

PARA PESER PESERTTA -Para peserta lomba Menyanyi Solo saat beraksi di atas panggung.

FLS2N Melestarikan Seni dan Budaya Stabat- andalas Sama seperti tahun- tahun yang lalu, tahun ini Dinas Pendidikan Kabupaten Langkat kembali menggelar FLS2N (Festival dan Lomba Seni Siswa Nasional). Kegiatan itu sudah digelar beberapa waktu yang lalu, di Gedung Pramuka Langkat, di Stabat, dengan tujuan untuk melestarikan seni dan budaya untuk generasi penerus bangsa agar tidak mati dan hilang di telan zaman. Hasilnya, untuk cabang lomba seni Menyanyi Solo SD, Juara I Yusuf al Buchori (SDN 054923 Halaban Kedai, Be-

Hadapi PSS Sleman

Persib Target 3 Poin Jakarta-andalas Persib Bandung akan menghadapi PSS Sleman pada pekan ke-17 Liga 1 2019 di Stadion Si Jalak Harupat pada Jumat (30/8). Pertandingan tersebut bakal jadi laga penutup putaran pertama Liga 1. Pelatih Persib Bandung, Robert Rene Albers mengatakan bahwa agresivitas dan mentalitas PSS patut diacungi jempol. "Mereka banyak mendapat hasil positif karena bermain dengan sangat agresif dan mereka tim yang punya mental sulit menyerah. Mereka mendapat hasil bagus di laga sebelumnya karena sikap itu dan bermain dengan agresif," katanya.

"Jadi kami tahu mereka bisa bermain bagus hingga menit terakhir dan kami harus siap secara tim, kami harus berjuang sejak laga dimulai hingga selesai," tutur pelatih asal Belanda tersebut. Kemenangan atas PSS sangat penting untuk Persib. Tiga poin dari pertandingan tersebut bisa menjadi modal untuk melanjutkan musim pada putaran kedua dengan motivasi dan semangat yang lebih baik. "Kami harus melakukan itu untuk meraih kemenangan, karena target kami sangat jelas mendapat tiga poin," kata Alberts. Menghadapai PSS, Alberts memastikan tiga amunisi baru Maung Bandung, yakni Omid

Nazari, Kevin Van Kippersluis dan Nick Kuipers bisa diturunkan. "Kami sudah mendapat kejelasan mengenai tiga pemain asing baru Kevin, Nick dan Omid untuk main besok," kata Robert di Graha Persib, Jalan Sulanjana, Kota Bandung, Kamis (29/8).

Maka dari itu, unjuk taring tiga amunisi baru itu tergolong lebih cepat. Pasalnya, trio asing itu sedianya dipersiapkan untuk memperkuat pada paruh kedua musim 2019-2020. "Kami ingin menyelesaikan laga terakhir (paruh pertama) di kandang dengan

sitang), Juara II Cinta Meysi Aulia (SDN 050579 Pungai, Binjai) dan Juara III Puteri Saqinah (SDN 050661 Kwala Bingei, Stabat). Lalu, untuk lomba Kreativitas Tari , Juara I Khairunisa, Fitriani dan Suhaili (SDN 050675 Bukit Melintang, Wampu), Juara II Nabila Putri Feyba,S, Danisy Ulia Nasution dan Intan Pertiwi (SDN 050656, Stabat) dan Juara III Hafipah, Geisya Febyola dan Marsya Hafizatul Khusna (SDN 050785 Pekan Besitang, Besitang). Selanjutnya, untuk tingkat SMP, dari lomba seni Menyanyi Solo, Juara I Cethryn Carolina

kemenangan menghadapi klub yang berada di papan atas," katanya. Menurutnya, laga melawan PSS Sleman akan berjalan cukup sengit lantaran klub tersebut memiliki performa apik dalam mengarungi paruh awal musim. Meski tergolong sebagai tim promosi, menurutnya PSS Sleman memiliki posisi yang stabil dalam klasemen liga. "Mereka juga mempunyai pemain asing yang bagus dengan kekuatan fisik di dalam tim, posisi mereka juga terbilang stabil di liga meski merupakan tim promosi," ujarnya. Dengan diturunkannya Kevin, Ezechiel bakal menemui pendamping baru di lini depan Persib. Meski demikian, Robert menilai Kevin masih perlu beradaptasi dalam sepak bola Indonesia. "Tantangan bagi keduanya

br Bangun (SMPN 2 Salapian), Juara II Agustin Azhara (SMPN 2 Secanggang) dan Juara III Ayu Grafella br Sihombing (SMPN 4 Satu Atap Selesai). Sedangkan untuk lomba Kreativitas Tari, Juara I Bambang Aldi Faansyah, Najwa Azzahra, Nusalsabila, Puteri Nabila dan Rizpa Sargita Siregar (SMP 2 Tg. Pura), Juara II Nadya Shafira, Novica Sahara, Biyan Suryani Piliang, Deborah Naftalisa Simamora dan Fasya Yulia Defi Nasution (SMPN 1 Stabat) dan Juara III Khairani Novi Mutiya Ramadhani, Anira Adelia, Wieke Syariani dan Nia Adelia (SMPN 2 Stabat). (BD)

(pemain baru) untuk menunjukan kapasitasnya di liga Indonesia, karena liga ini cukup cepat dan berbeda dengan Belanda," ucapnya. Maung Bandung sedang berada dalam tren yang kurang baik setelah tak pernah menang dalam tujuh laga terakhir mereka. Sama-sama telah menyelesaikan 16 laga, posisi PSS sedikit lebih baik di papan klasemen sementara daripada Persib. PSS saat ini duduk di peringkat kelima, sementara Persib ada di peringkat ke-12. Apalagi gelandang Persib Beckham Putra Nugraha absen lawan PSS karena bergabung bersama Timnas Indonesia U-19. TC kali ini merupakan rangkaian persiapan Timnas Indonesia U-19 menghadapi dua laga persahabatan pada September. (CNN/ANT)


ACEH

Jumat 30 Agustus 2019

harian andalas | Hal.

10

Tim P3MD Harus Serius Bantu 730 Desa di Pidie Sigli-andalas Kepala Dinas Pemberdayaan Masyarakat Gampong (DPMG) Kabupaten Pidie Drs Samsul Azhar meminta kepada seluruh pemerintah desa di 730 desa segera membuat laporan realisasi penyerapan dana desa tahap I dan II, agar proses percepatan pencairan dana desa tahap III semakin mudah dan lancar. Permintaan itu disampaikan Samsul Azhar dalam rapat koordinasi rutin antara DPMG Pidie dengan Tim Ahli (TA) dan Pendamping Desa (PD), atau disebut sebagai pelaksana Program Pembangunan Pemberdayaan Masyarakat Desa (P3MD), yang juga dihadiri KPW I Provinsi Aceh, Abu Hamid, di Aula Desa Benteng, Kecamatan Kota Sigli, Kamis (29/8). Di pihak lain Samsul Azhar menekankan kepada tim P3MD agar benar-benar serius membantu 730 desa di Kabupaten Pidie, utamanya menggugah setiap kepala desa (keuchik) agar dapat segera membuat laporan penyerapan penggunaan dana desa tahap I dan tahap II. "Saudara-saudara sebagai tim ahli maupun tim pendamping desa hendaknya melecut dan mendorong terus setiap kepala

Kadis DPMG Pidie Drs Samsul Azhar. desa dan perangkat desa untuk merampungkan pertanggungjawaban penggunaan dana pembangunan desa dari tahap I dan tahap II, sehingga memudahkan penyerapan dana tahap III," pinta Samsul. Ia juga berharap kepada seluruh tim pendamping desa sebanyak 90 orang bisa bekerja maksimal memberikan motivasi kinerja pemerintahan desa, dengan tetap mengacu pada pedoman ketentuan yang berlaku. Kendati suasana rapat dalam ruangan terasa panas karena dipadati lebih dari 160 orang peserta, namun rapat berjalan

lancar dan cukup serius. Hal itu mengingat pentingnya peran tim ahli dan pendamping desa dalam proses pembinaan manajemen dan pertanggungjawaban dana desa oleh pemerintahan desa. Samsul Azhar juga berharap agar semua program pembangunan desa ke depan berhasil sukses, terlebih mengingat tahap I mencapai 97 persen keberhasilan penyerapan dana desa di Pidie, sedangkan tahap II sudah 86 persen. Terpisah, selepas rapat koordinasi tersebut Kadis DPMG Pidie menjawab andalas menyebutkan, ia akan berusaha terus agar semua kasus dari dana pembangunan desa bisa dituntaskan. Samsul Azhar sebelumnya Staf Ahli Bupati Pidie Abusyiek dan baru menjadi Kadis DPMG belum terhitung bulan, tapi sudah mampu membangun koordinasi dengan sejumlah desa yang bermasalah dengan protes warga. Ia memaparkan, rapat koordinasi di Aula Desa Benteng dengan dihadiri KPW I Provinsi Aceh Abu Hamid semakin memperjelas fungsi tugas tim ahli dan pendamping desa menyangkut penyerapan dana pembangunan desa di 730 desa di Kabupaten Pidie. (DHIAN)

Muzakarah MPU Aceh Utara Bahas Judi Online Lhokseumawe-andalas Majelis Permusyawartan Ulama (MPU) Kabupaten Aceh Utara menggelar muzakarah membahas persoalan judi game online menurut perspektif hukum Islam, Selasa (27/8) di Hotel Lido Graha, Lhokseumawe. Muzakarah yang diikuti 100 orang peserta terdiri dari anggota MPU, tenaga ahli MPU, imam masjid kecamatan, pimpinan dayah itu dibuka oleh Kepala Dinas Pendidikan Dayah Aceh Utara Abdullah Hasbullah SAg MSM, mewakili Bupati Aceh Utara. Tampil sebagai narasumber diantaranya Tgk H Abdul Manan Abu Manan Blang Jruen dan Tgk H Muhammad Yusuf A Wahab (Tu Sop Jeunib). Sekretaris MPU Aceh Utara Tgk Muzakir mengatakan,

Ribuan Guru Dayah Ikut BPJS Ketenagakerjaan Lhoksukon-andalas Sebanyak 2.000 lebih pimpinan dan guru dayah (pondok pesantren) di Kabupaten Aceh Utara mengikuti sosialisasi manfaat BPJS Ketenagakerjaan, Rabu (28/8), di Aula Kantor Bupati Aceh Utara. Dalam kesempatan itu Wakil Bupati Aceh Utara Fauzi Yusuf menyerahkan secara simbolis Surat Keterangan Terdaftar (SKT) BPJS Ketenagakerjaan kepada tiga perwakilan dayah, antara lain Dayah Madinatuddiniyah Paloh Gadeng, Kecamatan Dewantara yang diterima langsung pimpinannya Tgk H Mustafa Ahmad (Abu Paloh Gadeng); Dayah Jabal Nur Paloh Lada juga dari Kecamatan

Tgk H Mustafa Puteh (Abu Paloh Gadeng) pada pembukaan muzakarah. muzakarah kali ini MPU memilih judi sebagai topik bahasan karena maraknya judi berbentuk games online belakangan ini. “Fenomena hari ini judi online atau pun judi games telah

sangat merebak di masyarakat khususnya generasi muda. Di tempat umum, di warung kopi atau di kafe-kafe judi online sangat mudah kita temui,” ungkapnya. (MUL)

Wabup Gayo Lues Tutup Paripurna P-APBK 2019 Blangkejeren-andalas Wakil Bupati Gayo Lues H Said Sani menutup Rapat Paripurna DPRK Gayo Lues membahas Rancangan Qanun Perubahan Anggaran Pendapatan dan Belanja Kabupaten (P-APBK) Gayo Lues Tahun Anggaran 2019 di Ruang Sidang Gedung DPRK Gayo Lues, Selasa (27/8). Dalam sambutannya Said Sani mengatakan, dari rapat paripurna DPRK masa sidang ke-3 tahun 2019 ini telah dicapai kesepakatan terhadap P-APBK yang meliputi penambahan program kegiatan, pergeseran anggaran antarunit organisasi, pergeseran antara kegiatan serta pergeseran antarkelompok belanja, jenis belanja, objek belanja, dan rincian objek belanja. "Perubahan APBK tahun 2019 yang kita lakukan adalah dalam rangka menyesuaikan kembali asumsi-asumsi yang tidak sesuai dengan perencanaan awal kebijakan umum anggaran baik asumsi makro pendapatan belanja dan pembiayaan yang sedang dilaksanakan sehingga pendanaan dan pelaksanaan program kegiatan dalam

Pimpinan dan tenaga guru pendidikan dayah ikuti sosialisasi manfaat BPJS Ketenagakerjaan.

Seluruh anggota DPRK Gayo Lues foto bersama dengan Wakil Bupati dan Forkopimda. rangka pembangunan dapat mencapai sasaran yang diharapkan dalam pelaksanaan pembangunan di Kabupaten Gayo Lues," katanya. Perubahan anggaran belanja yang tercantum dalam Rancangan Qanun P-APBK 2019 tetap ditujukan pada penanganan masalah-masalah pembangunan dan prioritas bagi pembangunan daerah dan untuk kepentingan masyarakat. "Dengan disepakatinya perubahan APBK 2019 antara

Pemerintah Kabupaten dengan DPRK Gayo Lues, seluruh SKPK agar menyiapkan dokumen pelaksanaan perubahan anggaran SKPK serta melengkapi semua data pendukung yang menjadi persyaratan dalam pelaksanaan anggaran perubahan sesuai dengan ketentuan perundangundangan yang berlaku, dan memperhatikan saran, pendapat dan hasilkan yang telah disampaikan oleh para anggota dewan yang terhormat pada sidang ketiga ini," pintanya. (NUAR)

Dewantara, serta Dayah Salafiah Aneuk Laot Mane Kawan, Kecamatan Seunuddon. Kepala Dinas Pendidikan Dayah Kabupaten Aceh Utara Abdullah Hasbullah mengatakan, kurang lebih 2.000 orang pimpinan dan guru dayah di Aceh Utara saat ini sudah didaftarkan sebagai peserta jaminan sosial BPJS Ketenagakerjaan. “Mereka merupakan pimpinan dan guru dari 156 dayah yang telah resmi terdaftar di Dinas Pendidikan Dayah Kabupaten Aceh Utara,” jelasnya. Ia mengatakan ini merupakan terobosan baru yang dilakukan Disdik Aceh Utara untuk memproteksi atau melindungi pimpinan dan guru dayah. Selain jaminan kesehatan, mereka juga akan memeroleh jaminan kecelakaan kerja dan kematian. “Mengenai iuran ke BPJS Ketenagakerjaan, dipotong

langsung dari honorarium insentif pimpinan dan guru yang selama ini diberikan oleh Dinas Pendidikan Dayah. Tetapi dari 156 dayah tersebut, yang sudah pasti ikut menjadi peserta hanya 153 dayah. Tiga lainnya belum lengkap berkasnya dan segera menyusul,” pungkasnya. Kepala BPJS Ketenagakerjaan Cabang Lhokseumawe Abdul Hadi menyebutkan, pimpinan dan guru dayah nanti akan diberikan kartu peserta sebagai tanda sudah sah menjadi peserta Jaminan Kecelakaan dan Kematian dari BPJS. Bahkan akan disertifikatkan bagi masing-masing dayah yang menjadi peserta. “Jadi kalau ada apa-apa dengan mereka nantinya seperti musibah dan kecelakaan bisa ditanggung penuh oleh BPJS Ketenagakerjaan,” ucapnya. (MUL)

Dua Perwira Polres Aceh Selatan Sertijab Tapaktuan-andalas Dua perwira dilingkungan Kepolisian Resort Aceh Selatan dipindahtugaskan, yaitu Kepala Satuan Reserse Kriminal (Kasat Reskrim) dan Kepala Satuan Lalulintas (Kasat lantas). Upacara serah terima jabatan (sertijab) dua perwira Polri tersebut, dipimpin Kapolres Aceh Selatan AKBP Dedy Sadsono SH berlangsung di Aula Serba Guna Wira Satya Mapolres, Jalan TR Angkasa, Lhok Bengkuang, Tapaktuan, Selasa (27/8). Kasat Reskrim Iptu Irwansyah SE mendapat tugas baru sebagai Kapolsek Banda Sakti Polresta Lhokseumawe dan posisi yang ditinggalkannya diisi Iptu Zeska Julian Taruna Wijaya S SIK sebelumnya sebagai Kasat Narkoba di Polresta Lhokseumawe. Sedangkan Kasat Lantas AKP Wiet Dasmara mendapat tugas baru di Polda Aceh dan digantikan oleh AKP Handoko Suseno SH SIK sebelumnya Kasat Lantas di Polres Bener Meriah. Kapolres Aceh Selatan dalam arahannya mengatakan, alih tugas dan jabatan dilingkungan Polri adalah kebutuhan organisasi. Jabatan, merupakan tugas dan amanah yang harus dijalankan dengan dedikasi tinggi guna pengembangan karier. “Serah terima jabatan ini memiliki makna penting dan strategis, karena mempunyai tujuan untuk meningkatkan

Kapolres Aceh Selatan AKBP Dedy Sadsono ST menyaksikan penandatanganan naskah berita acara serah terima pejabat lingkup Polres Aceh Selatan. kwalitas satuan dari waktu ke waktu, sehingga diharapkan satuan tersebut akan semakin baik dan berprestasi dalam melaksanakan tugas,” kata Kapolres. Menurut AKBP Dedy dimensi tantangan tugas kedepan tidak semakin mudah, bahkan sebaliknya, semakin kompleks dan tidak ringan. Semua harus dihadapi dengan berbasis pada nilai-nilai luhur jatidiri sebagai Polri yang mahir, terpuji dan patuh hukum. “Karenanya seluruh personel Polres Aceh Selatan senantiasa melakukan antisipasi dan respons yang cepat, tepat serta akurat terhadap kemungkinan yang akan menganggu keamanan dan ketertiban masyarakat,” tambahnya.

Pada kesempatan itu AKBP Dedy menyampaikan terima kasih kepada pejabat lama yang telah dan mengabdikan diri dalam menjalankan tugas dan tanggung jawabnya di Polres Aceh Selatan dengan baik dan memengharapkan pengalaman yang diperoleh selama di Aceh Selatan dapat dikembangkan dilingkungan tugas baru. Kapolres juga mengucapkan selama datang dan selamat bertugas kepada pejabat baru, kiranya, pengalaman yang sudah didapati dapat dikembangkan ke arah yang lebih baik dan bermamfaat bagi Polres Aceh Selatan sesuai dengan tugas pokok, sehingga keberadaan satuan ini, didambakan masyarakat. (HSP)

Kapolres: Operasi Patuh Wujudkan Keselamatan Berlalu Lintas

Peserta apel gelar pasukan Operasi Patuh Rencong 2019, di halaman Mapolres Jalan TR Angkasa, Tapaktuan, Kamis (29/8).

Tapaktuan-andalas Kepolisian Resort Aceh Selatan melaksanakan apel gelar pasukan operasi lalu lintas dengan sandi Operasi Patuh Rencong 2019, di halaman Mapolres Jalan TR Angkasa, Tapaktuan, Kamis (29/8). Operasi yang melibatkan personel gabungan dari unsur TNI, Polri, dan Dinas Perhubungan ini akan berlangsung selama 14 hari mulai tanggal 29 Agustus hingga 11 September 2019. Kapolres Aceh Selatan AKBP Dedy Sadsono ST dalam amanatnya selaku pempinan apel mengatakan, Operasi Patuh Rencong bertujuan untuk meningkatkan kepatuhan masyarakat dalam berlalu

lintas guna mengurangi angka kecelakaan dan meningkatkan ketertiban dalam berlalu lintas di wilayah Aceh Selatan. “Selain mengurangi angka kecelakaan, Operasi Patuh juga bertujuan untuk membangun budaya tertib berlalu lintas serta meningkatkan pelayanan publik,” katanya. Menurut AKBP Dedy target Operasi Patuh Rencong 2019 adalah di seluruh wilayah hukum Polres Aceh Selatan yang titik-titiknya akan ditentukan kemudian. Kata Kapolres, pelanggaran yang masuk dalam target operasi yakni pengemudi yang melawan arus, penggunaan rotator

atau sirine yang tidak sesuai peruntukan, dan penggunaan ponsel saat mengemudi. Kemudian, pengemudi sepeda motor yang tidak menggunakan helm SNI, pengemudi yang menggunakan narkoba atau minuman keras, pengemudi berusia di bawah 17 tahun, dan pengemudi yang mengendarai mobil melebihi batas kecepatan juga masuk dalam target operasi. “Salah satu yang menjadi fokus perhatian kami adalah keselamatan dalam lalu lintas yang sering diabaikan sehingga melalui operasi ini, diharapkan bisa mewujudkan pemeliharaan keamanan dan keselamatan dalam berlalu lintas," pungkasnya. (HSP)


ACEH

Jumat 30 Agustus 2019

Tunjangan Guru Gayo Lues Rp23,8 Miliar per Tahun Blangkejeren-andalas Tunjangan guru triwulan II di Kabupaten Gayo Lues sudah dikirim ke rekening masing-masing guru. Jumlah tunjangan guru baik sertifikasi, nonsertifikasi, maupun tunjangan khusus guru terpencil per triwulannya total mencapai Rp5,9 miliar atau Rp23,8 miliar per tahun. Kabid Dikdas Dinas Pendidikan Gayo Lues Zulkarnain, Kamis (29/8) mengatakan, Dinas Pendidikan terus berupaya semaksimal mungkin supaya setiap triwulan seluruh tunjangan guru di Kabupaten Gayo Lues bisa dicairkan sehingga seluruh guru bisa optimal bekerja dalam mendidik anak muridnya. "Jumlah guru di Gayo Lues yang menerima dana sertifikasi ada 339 orang, yang menerima dana nonsertifikasi 220 orang, dan yang mendapat tunjangan khusus (guru terpencil) berjumlah 73 orang, dan dari 73 orang ini, 19 guru diantaranya merupakan tenaga honorer yang menerima tunjangan sebesar Rp1,5 Juta per bulan," katanya.

Untuk tunjangan khusus, Zulkarnain mengatakan hanya guru di Kecamatan Blangkejeren dan Kecamatan Kutapanjang yang tidak boleh menerimanya. Selebihnya diperbolehkan lantaran jarak sekolahnya sangat jauh dan masuk kategori penerima tunjangan khusus. "Kita berharap tahun ini mendapat kuota penambahan tunjangan guru khusus ini dari Kemendikbud, sehingga selain guru PNS, guru honorer juga bisa mendapatkan tunjangan ini. Dengan harapan, guru PNS dan honorer bisa maksimal bekerja dan ke depan mutu pendidikan Gayo Lues semakin baik lagi," jelasnya. Ia juga berharap dengan diberikannya tunjangan lebih

Kabid Dikdas Disdik Gayo Lues Zulkarnain. kepada guru, kelancaran belajar mengajar di setiap sekolah bisa ditingkatkan, karena

selain menerima gaji tetap, guru juga sudah diberikan tunjangan. (NUAR)

harian andalas | Hal.

11

Kotaku Maksimalkan Penanganan Kumuh di Lhokseumawe Lhokseumawe-andalas Kotaku menggelar lokakarya untuk memaksimalkan penanganan kumuh di Kota Lhokseumawe. Kegiatan dua hari mulai 22-23 Agustus 2019 di Hotel Diana itu dibuka Wali Kota Lhokseumawe diwakili Staf Ahli Mehrab Syah, Rabu (28/8). Ketua panitia, Iskandar Muda mengatakan, lokakarya ini diikuti perwakilan 60 instansi/lembaga pemerintahan dan swasta yang ada di Kota Lhokseumawe. “Untuk hari pertama output yang diharapkan adalah lahirnya kesepakatan-kesepakatan kolaborasi melalui diskusi desk,� jelasnya. Untuk hari kedua akan dilakukan dengan metode talk show menghadirkan narasumber dari akademisi unimal, P3MD Dekranas, Disperindagkop, dan PPK KOTAKU. "Metode ini mudah-mudahan dapat menghidupkan suasana lokakarya sehingga semua unsur dapat terlibat dalam diskusi," harapnya. Ia menjelaskan, kegiatan ini dilakukan mengingat penanganan kumuh secara nasional melalui Program Kotaku Tanpa Kumuh (Kotaku) ditargetkan

penyelesaian pada tahun ini, sedangkan di Kota Lhokseumawe masih menyisakan permasalahan seluas 8,99 hektare areal untuk skala lingkungan dan 18,38 hektare untuk kategori kumuh skala kawasan. “Permasalahan kumuh tersebut pada prinsipnya bukan hanya persoalan infrastruktur saja, akan tetapi persoalan sosial dan ekonomi sangat erat kaitannya dengan timbulnya kumuh di Kota Lhokseumawe. Oleh karenanya pemahaman yang perlu dilakukan adalah untuk mengintervensi ketiga aspek tersebut yaitu aspek sosial, ekonomi, dan infrastruktur,� ungkapnya. Fitriansyah selaku Koordinator Kota Program Kotaku Lhokseumawe menuturkan lokakarya ini sangat penting dilaksanakan dikarenakan tahun ini adalah tahun konsentrasi pengurangan kumuh di Kota Lhokseumawe. "Diharapkan lokakarya ini menghasilkan kolaborasi berbagai pihak yang kita undang guna mempercepat penanganan kumuh di Kota Lhokseumawe," ujarnya. (MUL)


SUMATERA UTARA

Jumat 30 Agustus 2019

harian andalas | Hal.

12

Pemkab Humbahas Lelang 8 Jabatan Eselon II Dolok Sanggul-andalas Delapan Jabatan Tinggi Pratama (JTP) setara eselon II di lingkungan Pemkab Humbang Hasundutan (Humbahas) yang tegah lowong akan segera dilelang.

Masyarakat Desa Cempa saat melakukan aksi demo di Kantor Camat Hinai.

Pilkades Dinilai Tak Jujur

Puluhan Warga Demo di Kantor Camat Hinai Hinai-andalas Puluhan perwakilan masyarakat Desa Cempa, Kecamatan Hinai, Kabupaten Langkat, Sumut menggelar aksi demo di Kantor Camat Hinai, Rabu (28/8). Masa melakukan aksi demo karena ada oknum panitia dan aparat Desa Cempa diduga berpihak kepada salah satu calon kepala desa dalam Pilkades pada Kamis (22/8) lalu. Dengan beberbagai macam makna tulisan di foster menggunakan kertas kartun, wargapun berorasi di depan Kantor Camat Hinai meminta keadilan kepada Camat Hinai. Sejumlah foster itu betuliskan hujatan, yakni Pilkades Desa Cempa penuh dengan rekayasa panitia. Stop kecurangan panitia. Jangan rusaki bumi pertiwi dengan kecurangan panitia Pilkades Desa Cempa. Massa yang berorasi sekitar setengah jam akhirnya diajak masuk ke Aula Kantor Camat Hinai oleh Camat Hinai M Nawawi, beserta unsur Forkopimcam Hinai. Pertemuan itu dipimpin Camat Hinai untuk menampung aspirasi masyarakat yag demo. Pertemuan itu berlangsung lebih kurang 1 jam, namun tidak menemui titik terang sehingga warga memilih membubarkan diri dari ruangan. Sebelumnya diketahui, jum-

lah Daftar Pemilih Tetap (DPT) di Desa Cempa sebanyak 3.917 pemilih. Sisa surat suara yang belum dicoblos sebanyak 1.340 lembar. Kemudian ketika dilakukan penghitungan hasil perolehan surat suara terdapat 2.577 surat suara. Namun setelah dihitung lagi, ternyata hanya ada 2.575 surat suara. Artinya ada kekurangan 2 surat suara. Dari kekurangan itu, dilakukan rapat bersama para calon dan disepakat jumlah surat suara 2.575. Kesepakatan itu dibuat berita acaranya di desa. Kemudian dari hasil hitungan from (lembaran) kertas plano, jumlah surat suara tertulis 2.581, terdapat penggelembungan 6 suara, yang membuat beberapa calon kades keberatan dan tidak terima dengan kondisi itu. Keesokan harinya, para calon itu dihubungi satu persatu oleh pihak Kecamatan Hinai untuk berkumpul di kantor Camat Hinai. Sesampainya di kantor Camat Hinai, terjadi rapat antara kandidat calon Kades dengan panitia Pilkades dan unsur Forkopimcam yang dipimpin Camat Hinai M Nawawi. Dari rapat itu, diputuskan untuk dilakukan pembukaan kertas surat suara lagi. Dan ketika dihitung, jumlah surat suara itu menjadi 2.579 surat suara atau ada kelebihan 4 kertas surat suara.

Dari kelebihan 4 kertas surat suara, beberapa calon Kades merasa kurang terima. Bahkan ada 2 calon Kades tidak bersedia menandatangi hasil berita acara hasil Pilkades Desa Cempa hingga saat ini. Sementara diketahui saat itu perolehan suara kelima calon Kades Cempa yakni, No urut 1 Suparno memperoleh 785 suara, No urut 2 Maria Ulfa memperoleh 582 suara, No urut 3 Mhd Saed memperoleh 792 suara, No urut 4 Fadli Amri memperoleh 354 suara, dan No urut 5 Yahya Sitepu Memperoleh 56 suara. Usai rapat di ruang aula Kantor Camat Hinai, Mustapa, salah satu masyarakat Cempa yang menjadi peserta aksi demo mengatakan, panitia Pilkades tidak jujur, kurangnya sosialisasi kemasarakat. "Kita juga mempertanyakan adanya pembakaran sisa hasil surat suara secara diam-diam dan tampa diketahui masingmasing calon Kades," katanya. Camat Hinai M Nawawi ketika dikonfirmasi terkait tuntutan warga agar Pilkades Cempa diulang, mengatakan, pihaknya tidak berwenang memutuskan Pilkades diulang atau tidak. "Itu bukan hak dan wewenang kami di kecamatan. Diulang atau tidak, itu tergantung Pak Bupati," ungkap Nawawi. (PUT)

Dispar Pakpak Bharat Tingkatkan Kualitas Pemandu Wisata Pakpak Bharat-andalas Dinas Parawisata (Dispar) Kabupaten Pakpak Bharat menggelar pelatihan pemandu wisata alam buatan tahun 2019 di Hotel Waris, Rabu (28/8). Pelatihan yang berlangsung tiga hari ini, Rabu-Kamis (2830/8), dibuka Kepala Dinas Parawisata Pakpak Bharat Bambang Sunarjo Banurea. Pelatihan itu menghadirkan lima orang narasumber dari Explore Sumatera dan diikuti 40 peserta dari seluruh Kabupaten Pakpak Bharat. Bambang Sunarjo Banurea dalam sambutannya menghimbau seluruh peserta agar mengikuti pelatihan dengan baik. "Jangan sia-siakan kesempatan berharga ini. Pariwisata merupakan salah satu sektor strategis yang menunjang pembangunan perekomonian daerah, sehingga persoalan pengembangan pariwisata merupakan tanggung jawab semua pihak," katanya. Sebelumnya, Kepala Bidang Pariwisata Rudi Sinamo sekaligus Ketua Panitia Pelati-

Kepala Dinas Parawisata Pakpak Bharat Bambang Sunarjo Banurea menyerahkan perlengkapan kepada salah satu peserta pelatihan pemandu wisata. han Pemandu Wisata Alam Outbound Park Tahun 2019, melaporkan pelatihan ini bertujuan meningkatkan kualitas dan kuantitas pemandu wisata di Kabupaten Pakpak Bharat. "Pembekalan SDM kepariwisataan merupakan salah satu

hal penting yang dapat mendukung perkembangan pariwisata serta membuka wawasan untuk membuka peluang usaha dan lapangan kerja baru khususnya di sektor pariwisata," pungkasnya. (WES)

Hal ini disampaikan Kepala BKD Humbahas Domu Lumban Gaol kepada wartawan di Dolok Sanggul, kemaren. Kedelapan jabatan yang akan segera dilelangyakni pimpinan Organisasi Perangkat Daerah (OPD) pada Dinas Kesehatan, Dinas Kependudukan dan Catatan Sipil (Dukcapil), Dinas Ketahanan Pangan (Ketapang), Dinas Pendidikan, Dinas Pengendalian Penduduk dan Keluarga Berencana (P2KB), Staf Ahli Bupati (SAB) Bidang Pemerintahan Hukum dan Politik, Dinas Pariwisata dan Satuan Polisi Pamong Praja (Satpol PP). “Saat ini, kita masih mengajukan rekomendasi ke KASN (Komisi Apartur Sipil Negara), terkait hal-hal yang akan dipersiapkan untuk mendukung kegiatan lelang jabatan (open bidding) itu. Mulai dari jabatan yang kosong, tim seleksi hingga penjadwalan,” katanya. Ditanya apakah terkait open bidding, pihaknya sudah mengajukan usulan pada Komisi Aparatur Sipil Negara (KASN) untuk segera dilaksanakan, Domu menjelaskan bahwa dirinya akan langsung mengajukan

Kepala BKD Humbahas Domu Lumban Gaol. rekomendasi itu ke KASN. “Semua berkas usulan sudah selesai, hari ini, saya akan langsung pergi ke Jakarta unutk mengantarkan berkas usulan ini ke KASN. Kalau tahapan perencanaan ini sudah rampung, tinggal persetujuan dari KASN. Biasanya jawaban atas usulan tadi tidak lama. Ketika usulan ini diterima, lelang jabatan langsung kita jalankan,” imbuhnya. Ditanya siapa yang akan duduk di tim seleksi nantinya, Domu belum bisa merinci. “Siapa yang duduk di tim seleksi juga bahagian dari persiapan. Jadi kita belum bisa membeberkan siapa saja yang duduk di tim

seleksi nantinya. Kita tunggu saja,” tuturnya. Disinggung tentang adanya ‘cacat administrasi’ pada tim seleksi yang bersumber dari akademi dan disebut-sebut tidak mendapat persetujuan dari pimpinan tinggi universitas, Dianya, mengatakan kedepannya hal seperti itu diharapkan tidak terulang kembali. “Yang lalu biarlah jadi pembelajaran bagi kita, nantinya, pada open bidding ini kita tidak mau hal seperti itu terulang kembali. Makanya kita butuh persiapan yang matang,” pungkasnya. (AND)

Jemaah Haji Kloter 5 Tiba di Madina Madina-andalas Jemaah haji Kloter 5 emberkasi Medan Sumatera Utara asal Kabupaten Mandailing Natal (Madina) tiba di kampung halaman, Rabu (28/8). Acara penyambutan jamaah haji digelar Pemkab Madina di halaman Mesjid Agung Nur Ala Nur. Hadir Plt Sekda Madina Sahnan Batubara, unsur Forkopimda, para asiten dan kepala OPD Madina. Plt Kakan Kemenag Madina Zainal Arifin dalam laporanya menyampaikan jemaah Haji Mandailing Natal yang tergabung dalam kloter 5 emberkasi medan ini tiba di Bandara Kualanamu Medan pada Selasa (27/ 8) sekitar Pukul 22.31 WIB. "Sebelum diberangkat dari Medan ke Mandailing Natal, jemaah haji kita ini dibawa ke Asrama Haji Medan," ucapnya. Dikatakan, saat pemberangkatan jemaah ke Madinah calon jemaah haji asal Mandailing Natal berjumlah 391 orang. Dan pulangnya jemaah haji Madina berjumlah 390 orang karena 1 orang jamaah haji Madina meninggal di Mekkah. Sementara Bupati Madina Drs Dahlan Hasan Nasution dalam sambutanya yang di bacakan Plt Sekda Madina Sahnan Batubara mengucapkan selamat datang kepada jamaah haji Madina yang telah tiba di kampung halaman. "Mudah-mudahan seluruh jamaah haji Kabupaten Mandai-

Jemaah haji Kloter 5 Madina saat tiba di Mesjid Nur Ala Nur Aek Godang Panyabungan, Rabu (28/8). ling Natal menjadi haji yang mabrur dan mendapat keberkahan, sehingga cita-cita kita untuk

mewujudkan Madina sebagai Negeri beradat, taat beribadat di kabulkan Allah SWT. (JBL)

BUMDes di Humbahas Diajak Kreatif Dolok Sanggul-andalas Dinas Pemberdayaan Masyarakat Desa Perlindungan Perempuan dan Anak (DPMDP2A) Kabupaten Humbang Hasundutan (Humbahas) mengajak pengurus Badan Usaha Milik Desa (BUMDes) bekerja dan berkarya lebih kreatif untuk medapatkan hasil yang lebih baik dan maksimal. “BUMDes harus berorientasi provit, jadi

dibutuhkan kreativitas dari pengurusnya. Terutama untuk memilih dan menetapkan bidang usaha yang akan dilakoni oleh BUMDes," kata Kepala DPMDP2A Humbahas Elson Sihotang melalui Kepala Bidang Pemberdayaan Masyarakat dan Lembaga Adat Jerry Silitonga di ruang kerjanya, Rabu (28/8). "BUMDes harus mampu memberi solusi terhadap permasalahan

yang dihadapi desa. Yang terpenting adalah bagaimana komitmen BUMDes itu sendiri. BUMDes harus mampu melahirkan solusi dan pendapatan asli desa untuk menopang APBDes,” lanjutnya. Jerry merinci, saat ini BUMDes di Humbahas ada 73 unit yang sudah terbentuk sesuai dengan Peraturan Bupati (Perbup) No 75 Tahun 2017 tentang pedoman pendi-

rian, pengurusan, pengelolaan dan pembubaran BUMDes. Sementara permodalan BIMDes bersumber dari penyertaan modal dari APBDes. “Tahun ini, semua BUMDes akan di monitor guna memastikan keberadaannya di lapangan. Karena tujuan BUMDes yang lainnya adalah untuk mengurangi angka pengangguran di desa. Besaran penyertaan modal juga sudah

melalui musyawarah antar desa (MAD) dan tergantung kemampuan dana desa. Jadi berhasil tidaknya BUMDes dipengaruhi oleh kreatifitas pengurusnya sendiri. Kita hanya mendorong dan memfasilitasi,” urainya. Penyertaan modal tadi, lanjutnya, sebaiknya tidak terkesan asal ada namun harus melalui kajian dalam MAD. “Modal Bumdes sebaiknya jangan tang-

gung dalam artian tidak rasional untuk melakukan kegiatan usaha. Karena penyertaan modal bisa dilakukan setiap tahunnya namun tetap harus melalui MAD. Itu yang selalu disarankan ketika ada desa yang akan mendirikan Bumdes,” imbuhnya. Mantan Kabid Olahraga, Dispora itu juga mejelaskan konsentrasi usaha Bumdes yang ada saat ini masih diseputaran kios tani, sewa traktor,

perkakas pesta, rumah kompos dan toko sembako. “Diharapkan kedepannya, Bumdes bisa membidik usaha lain yang lebih kreatif, namun tidak mengganggung usaha yang sudah ada didesa sebelumnya. Artinya bidang usaha tadi tidak kanibal sehingga melumpuhkan usaha yang sudah eksis. Untuk yang satu ini memang sangat dibutuhkan kreatifitas,” pungkasnya. (AND)

WARTAWAN DAERAH BINJAI: Dedi Anora LANGKAT: Budi Zulkifli, Dony Syahputra, Marsudi, Syahbudi Zebua, Zulfikar Sitepu TANAH KARO: Robert Tarigan SH, PAKPAK BHARAT: Wesrion Tumangger DELISERDANG: TH Sihombing, Bobby Lusaka Purba SERGAI: Supriyadi TEBINGTINGGI: Saptha Nugraha Isa SIANTAR: Larham Simaremare SAMOSIR: Hotdon Naibaho TOBASA: Marganti Sigalingging HUMBANG HASUNDUTAN/D.SANGGUL: Andi Siregar DAIRI: Marulak Siahaan, Parulian Nainggolan, Julius Manurung BALIGE: Eduard Sibuea MADINA: Jefri Brata Lubis TARUTUNG: Hotbin Purba PALAS: Ibnu Sakti Nasution, Warsono BATUBARA: Zulkifli Nasution, H Sutan Sitompul, Rudi Purnomo KISARAN: Hamdan Rangkuti, TANJUNG BALAI: Syamsul Bahri AEK KANOPAN: M Ilyas Munthe LABUHAN BATU: Iwan Kesuma LABUHAN BATU SELATAN: Jhon Wesly Sitorus LABURA: Joko Gunawan ACEH TIMUR: Muhammad Ali LHOKSEUMAWE: Muliyadi BIEREUN: H Suherman Amin KOTA CANE: Agus Munthe GAYO LUES: Anuar Syahdat TAPAKTUAN: Heriansyah Putra SIGLI: Dhian Asmara


SUMATERA UTARA

Jumat 30 Agustus 2019

harian andalas | Hal.

13

Kepala BBPJN II Medan: Wakil Bupati Sergai Darma Wijaya menyampaikan rancangan PAPBD tahu 2019 dalam rapat paripurna DPRD Sergai yang digelar, Rabu (28/8).

Wabup Sergai Sampaikan P-APBD 2019 Sei Rampah-andalas Wakil Bupati (Wabup) Serdang Bedagai (Sergai) H Darma Wijaya menyampaikan rancangan Perubahan Anggaran Pendapatan Belanja Daerah (PAPBD) tahun 2019 dalam rapat paripurna yang digelar di gedung DPRD Sergai di Sei Rampah, Rabu (28/8). Dalam Ranperda tentang P-APBD tahun 2019 itu diketahui belanja daerah menjadi Rp 1,6 Triliun lebih atau mengalami kenaikan sebesar Rp 104, 870 miliar lebih dari jumlah semula. Kenaikan belanja daerah ini, sebagian besar ditutupi dari penggunaan Silpa TA 2018. Sedangkan pendapatan daerah Pemkab Sergai dalam PA-PBD TA 2019 ditargetkan meningkat dari

semula sebesar Rp 1.570. 582.943.000 menjadi sebesar Rp 1.604. 505.310.260 atau mengalami kenaikan sebesar Rp33.922.367. 260 dengan persentase 2,16 persen. Menurut Wabub, peningkatan pendapatan daerah tersebut bersumber dari Pendapatan Asli Daerah (PAD). Berdasarkan evaluasi yang dilakukan sebulan sekali, jelasnya, pada pos PAD terdapat beberapa jenis penerimaan dari kelompok penerimaan PAD yang sudah melampaui 50 persen dari target yang telah ditetapkan dalam APBD TA 2019. “PAD 2019 setelah perubahan naik sebesar Rp. 7.5 Miliar lebih,” ujarnya. Kemudian, dari pos lain-lain pendapatan dae-

rah yang sah TA 2019 mengalami kenaikan sebesar Rp 26,3 miliar lebih yakni berasal dari kenaikan Dana bagi Hasil pajak dari propinsi sebesar Rp. 27 miliar lebih. Berdasarkan asumsi, ujarnya, kondisi yang terjadi sampai dengan akhir tahun 2019 secara akumulatif terdapat alokasi penambahan pendapatan daerah. Rapat paripurna yang dihadiri unsur pimpinan dan anggota dewan, para kepala dinas, kepala badan serta undangan lainnya ini, Darma Wijaya mengatakan, penyusunan PAPBD TA 2019 ini merupakan bagian dari siklus pengelolaan keuangan daerah satu tahun sebagaimana diatur dalam Permendagri No 13 tahun 2006. (RYAD)

DPRD Sahkan P-APBD Langkat 2019

Bupati dan Ketua DPRD Langkat menandatangani SK dan brita acara pengesahan P-APBD 2019 disaksikan Wakil Ketua DPRD dan Sekda Langkat. Stabat-andalas Rancangan Perubahan Anggaran Pendapatan dan Belanja Daerah (PAPBD) Kabupaten Langkat tahun 2019 sebesar Rp 2.446.451.121.715 disahkan menjadi peraturan daerah (Perda) dalam rapat paripurna DPRD Langkat yang digelar, Rabu (28/8). Dalam P-ABPD ini bertambah Rp629 milyar lebih dari APBD 2019 yang sebelumnya sebesar Rp1,8 triliun. Proses pengesahan perubahan APBD ini sebelumnya dimulai dengan pembahasan di Komisi A-D bersama mitra kerja komisi. "Terakhir dibahas dalam rapat Badan Anggaran DPRD dengan Tim Anggaran Pemerintah Daerah dan OPD terkait," sebut Ketua DPRD Langkat Surialam SE yang memimpin rapat paripurna itu didampingi Wakil Ketua DPRD Langkat Ralin Sinulingga SE. Pengesahan rancangan P-APBD tahun 2019 tersebut ditandai dengan

ditandatanganinya Surat Keputusan dan cerita acara persetujuan bersama Kepala Daerah dengan Pimpinan DPRD Langkat terhadap Perda P-APBD 2019. Sebelum disahkan, juru bicara Badan Anggaran DPRD Langkat Ir Antoni membacakan hasil kerja badan anggaran dan juga fraksi-fraksi DPRD Langkat memberikan pendapat akhir fraksinya yang menyatakan menyetujui Ranperda perubahan APBD dapat disahkan menjadi Peraturan Daerah. “Kami berharap agar serapan anggaran di seluruh Organisasi Perangkat Daerah (OPD) dapat dimaksimalkan, adanya pemerataan rehab-rehab sekolah yang bersifat prioritas dan perlunya dibuat suatu program peningkatan sektor pariwisata sesuai visi dan misi Bupati Langkat,” sebut Antoni membacakan beberapa poin yang menjadi catatan penting dalam hasil kerja Badan Anggaran DPRD Langkat.

Bupati Langkat Terbit Rencana Perangin-angin dalam sambutannya, mengucapkan terima kasih kepada semua pihak yang terlibat dalam pengesahan Perubahan APBD 2019 ini. “Dengan semangat kemitraan dan kebersamaan, akhirnya pembahasan dan penetapan Perubahan APBD ini dapat berjalan sesuai ketentuan dan mekanisme yang berlaku,” ujar Bupati Langkat. Bupati juga mengapresiasi pandangan dan tanggapan anggota dewan terhadap P-APBD yang menunjukkan besarnya rasa tanggung jawab moral sebagai fungsi kontrol lembaga legislatif yang tujuan akhirnya untuk meningkatkan kesejahteraan dan pendapatan masyarakat. Hadir dalam rapat paripurna tersebut Wakil Bupati Langkat H Syah Afandin, segenap anggota DPRD Langkat, usur Forkopimda Langkat, Sekdakab Langkat, para pejabat Pemkab Langkat, dan undangan lainnya. (DN)

Tol Medan-Berastagi Butuh Rp10 T Kabanjahe-andalas Kepala Balai Penanganan Jalan Nasional (BBPJN) II Medan Selamet Rasidy Simanjuntak menegaskan, rencana pembangunan jalan Tol Medan-Berastagi bukan ditolak atau gagal. Keterbatasan anggaran pemerintah menjadi hal yang sedikit mengganjal diklaim menjadi alasan utama, tertundanya pembangunan jalan tol itu. "Untuk saat ini, belum bisa direalisasikan, mengingat keterbatasan anggaran nasional (APBN). Untuk menyiasatinya perlu pemrakarsa mencari calon investor," kata Selamet Rasidy Simanjuntak saat bincang-bincang dengan andalas, Rabu (27/8) melalui telepon selulernya, menyikapi desakan dari sejumlah kalangan pentingnya pembangunan Tol Medan-Berastagi. Dijelaskan, untuk membangun jalan tol dibutuhkan Rp 100 miliar per kilometer (Km) dengan dua lajur dua arah, komposisi 14 meter satu arah, seperti jalan tol Medan-Tebing Tinggi, dua lajur kiri dua lajur kanan. Anggaran yang dibutuhkan dengan nilai investasi sekitar Rp 100 milyar per km dengan catatan kontur tanah yang datar. “Tapi kalau untuk daerah pegunungan atau perbukitan seperti jalan Medan-Berastagi dibutuhkan Rp200-225 miliar per km, dengan asumsi keseluruhannya dibutuhkan Rp8-10 triliun, belum termasuk pembebasan lahan warga yang terdampak,” jelasnya. Dengan uang sebanyak itu, jika 25 ribu unit kendaraan yang melintasi per hari di Jalan Medan-Berastagi, hitung-hitung yang masuk tol hanya sekitar 40 persen. Jadi dari segi bisnis belum menguntungkan. “Namun demikian bisa saja tetap dibangun, mengingat vitalnya jalur interkoneksi

Tol Trans Sumatera 13 kabupaten Sumut/Aceh itu dengan masuknya pihak investor,” tutur Selamet Rasidy Simanjuntak. Untuk saat ini, sambung Selamet Rasidy Simanjuntak, pemerintah fokus ke pembangunan jalan tol yang sudah ada sekarang. Artinya, Kementerian Pekerjaan Umum dan Perumahan Rakyat (PUPR) tengah fokus menyelesaikan pembangunan Jalan Tol Kuala Tanjung-Tebing TinggiParapat di Sumatera Utara, dengan target beroperasi pada 2020 mendatang. Selamet Rasidy Simanjuntak menjelaskan, dari enam seksi, saat ini baru Seksi I Tebing Tinggi-Inderapura (20,4 km) dan Seksi IV Serbelawan-Pematang Siantar (28,4 km) yang telah dimulai pekerjaan konstruksinya. "Jadi ditargetkan pada akhir 2020 itu dari Tebing Tinggi-Siantar sampai Parapat sudah bisa difungsikan,” ujarnya. Perlu saya luruskan, desakan rencana pembangunan Tol Medan – Berastagi, bukan ditolak atau gagal. Tapi untuk saat ini belum bisa direalisasikan, mengingat keterbatasan anggaran nasional (APBN). Untuk menyiasatinya, perlu pemrakarsa mencari calon investor. Kalau ada investor, skema pembanguan tol, pemerintah sekitar 30 persen sisanya investor, seperti pembangunan jalan tol Pematang Siantar – Parapat.

“Pemerintah telah merilis berbagai skema pembiayaan, di antaranya keterlibatan swasta dalam Kerjasama Pemerintah dengan Badan Usaha (KPBU),” katanya. Pemerintah melalui Kementerian Pekerjaan Umum dan Perumahan Rakyat (PUPR) terus mendorong pendanaan dari investasi sektor swasta dalam pembangunan, infrastruktur khususnya jalan tol. Salah satunya, yakni melalui skema Kerjasama Pemerintah dan Badan Usaha (KPBU). Karena investasi yang besar itu pula, segala sesuatunya harus direncanakan dengan matang. Termasuk risiko, kepastian pengembalian investasi, dan potensi keuntungan yang berkelanjutan. Studi kelayakan atau feasibility study (FS), merupakan langkah awal yang harus ditempuh para investor. Supaya tol itu feasibel, harus nilainya 12 persen, sementara jalan MedanBerastagi lebih kecil, nilainya masih dibawah 9 persen. Pihaknya juga merasa khawatir, terkait program sekarang, pembangunan kantilever sepanjang 4 km dengan biaya Rp 80 miliar di jalan Medan-Berastagi, akan terkendala soal pembebasan lahan, dan ijin prinsip. “Soal pembebasan lahan ini selalu muncul menjadi masalah, contohnya itu tadi, banyak paket kita tahun ini

kendalanya di pembebasan lahan,” urainya. Menyinggung soal semakin masifnya gerakan aksi unjuk rasa damai menuntut pembangunan Tol Medan – Berastagi, Selamet Rasidy Simanjuntak, tidak banyak berkomentar. “Semoga berhasil, tapi yang sering jadi masalah soal pembebasan lahan,” tambahnya. Dia juga menyinggung dan mengingatkan, pelebaran jalan Kabanjahe – Berastagi yang sedang dikerjakan diharapkan tidak ada lagi masalah atau kendala dilapangan dengan warga. BBPJN II Medan sangat mengharapkan, Pemkab Karo menyikapinya dengan serius. Terpisah, Ketua Ikatan Cendikiawan Karo Sumatera Utara (ICKSU) Budi Derita Sinulingga, mengaku, pihaknya belum lama ini sudah diskusi dengan Gubernur Sumatera Utara, Edy Rahmayadi, beliau setuju calon investor tol Medan-Berastagi. Sudah ada calon investor yang tertarik menanam saham pembangunan tol Medan-Berastagi. “Nah yang penting dan sangat mendesak sekali sekarang, program pembangunan tol ini harus masuk dulu RPJMNAS 20192024, sebagai pintu masuk investor nantinya. Kalau tidak masuk RPJMNAS, percuma kita berteriakteriak, tidak ada lagi artinya,” tegasnya. (RTA)

Operasi Patuh Toba 2019

Kapolres Pimpin Apel Gelar Pasukan Batu Bara-andalas Polres Batu Bara menggelar apel gelar pasukan Operasi Patuh Toba 2019 di lapangan sepak bola Kelurahan Limapuluh Kota, Kecamatan Limapuluh, Batu Bara, Kamis (29/ 8). Apel tersebut dipimpin Kapolres Batu Bara AKBP Robin Simatupang Hadir dalam kegiatan tersebut Wakil Bupati Batu Bara Oky Iqbal Frima, Waka Polres Kompol H Herwansyah Putra, Dandim 0208 Asahan diwakili Pa-

bung Mayor (Inf) A Manurung, Kadishub Batu Bara Sahala, Kasatpol PP Batu Bara Radiansyah Lubis, mewakili Kadis Kesehatan dr Buang Suwardi, perwakilan Jasa Raharja Batu Bara Asril Tsamara, pimpara ormas, dan KBPPP Batu Bara. Peserta apel gelar pasukan Operasi Patuh Toba yaki 1 Pleton TNI-AD Kodim 0208 Asahan, 1 Pleton Sat Lantas Polres Batu Bara, 1 Pleton Sat Sabhara Polres Batu Bara, 1 Pleton

Perwakilan dari Posek Jajaran, 1Pleton Gabungan Sat Reskrim, Sat Narkoba dan Sat Intelkam Polres Batu Bara. Selain itu juga hadir 1 Pleton SatPol PP Kab. Batu Bara, 1 Pleton Dishub Batu Bara, 4 Pleton Para Pelajar tingkat SMA, Ranmor Dinas R6, R4, R2 TNI, Polri, Dishub, Satpol PP. Apel Gelar pasukan ditandai dengan penyematan pita tanda Operasi Patuh Toba 2019 di pimpin oleh pimpinan Apel dan dilan-

jutkan dengan pembacaan amanat Kapoldasu. Operasi Patuh Toba 2019 akan dilaksanakan selama 14 hari terhitung mulai tanggal 29 Agustus 2019 hingga 11 September 2019. Pantauan andalas usai acara, Kapolres Batubara AKBP Robi Simatupang memberikan Surat Izin Mengemudi (SIM) secara gratis kepada sejumlah pejalar dari MAN Limapuluh yang sudah memiliki E-KTP. (SUSI/PR)

Pemko Tanjung Balai Izinkan Hotel Tresya Beroperasi Tanjung Balai-andalas Hotel Tresya akhirnya diperbolehkan kembali beroperasi dan membuka fasilitas hiburannya untuk masyarakat umum terhitung sejak, Selasa (27/8). Hal ini ditandai dengan pembukaan segel yang dipasang di fasilitas hiburan Hotel Tresya oleh Satpol PP Pemko Tanjung Balai. Pengoperasian kembali fasilitas hiburan Hotel Tresya tersebut, disetujui lewat rapat koordinasi Forum Koordinasi Pimpinan Daerah (Forkopimda) Kota Tanjung Balai, Majelis Ulama Indonesia (MUI) Kota Tanjung Balai serta instansi terkait lainnya, yang dipimpin langsung Wali kota Tanjung Balai HM Syahrial di Aula II Kantor

Wali Kota Tanjung Balai HM Syahrial saat memimpin rapat koordinasi bersama Forkopimda dan MUI Kota Tanjung Balai serta instansi terkait lainnya di Aula II Kantor Wali Kota Tanjung Balai, Selasa (27/8). Wali Kota Tanjung Balai, Selasa (27/8). Dalam rapat koordinasi tersebut, menghasilkan butir persyaratan yang disepakati dan harus dipatuhi oleh Hotel Tresya serta se-

luruh pengusaha hiburan yang ada di Kota Tanjung Balai. Di antaranya melarang peredaran narkoba, tidak menjual minuman beralkohol tanpa ijin, melarang kegiatan prostitusi, waktu

operasional lokasi hiburan hingga pukul 00.00 WIB kecuali malam minggu sampai pukul 01.00 WIB, melarang pengunjung membawa senjata tajam, senjata api dan bahan terlarang

lainnya yang dapat membahayakan keamanan, melarang anak dibawah umur memasuki lokasi hiburan, tidak menghalangi petugas TNI/Polri/BNN/Satpol PP yang dilengkapi surat perintah untuk melaksanakan tugas penertiban, mematuhi kewajiban untuk membayar pajak hotel, restoran dan hiburan. “Apabila persyaratan tersebut dilanggar, maka Pemko Tanjungbalai akan mencabut izin dari setiap usaha hiburan yang melanggarnya. Surat kesepakatan tersebut sudah ditandatangani bersama dan segera akan disosialisasikan kepada seluruh pengusaha hiburan yang ada di Kota Tanjungbalai,” ujar Syahrial. Menurut Syahrial, sesuai

dengan kesepakatan bersama, izin operasional usaha hiburan tersebut, bukan hanya ditujukan kepada usaha hiburan di Hotel Tresya, juga berlaku terhadap seluruh usaha hiburan yang ada di Kota Tanjung Balai. Atas kesepakatan itu, pengusaha Hotel Tresya melalui kuasa hukumnya, Musa Setiawan SH, mengucapkan terima kasih atas perhatian dari Pemko Tanjungbalai dan seluruh unsur Forkopimda, Kemenag dan MUI yang telah memberikan kesempatan kepada Hotel Tresya untuk mengoperasikan kembali usaha hiburan yang ada di hotel tersebut. "Hotel Tresya senantiasa siap dan bersedia untuk mematuhi aturan dan ke-

tentuan yang berlaku termasuk kesepakatan bersama yang telah diperbuat pada hari itu" kata Musa. Acara diakhiri dengan penandatanganan Kesepakatan bersama antara Pemko Tanjung Balai, Forkopimda dan Pengusaha Tresya Hotel serta penyerahan penghargaan oleh Wali Kota Tanjung Balai kepada pengusaha Tresya Hotel Toga Sitorus atas komitmen telah memenuhi ketentuan Peraturan Pemerintah No 24 tahun 2017, tentang pelayanan perizinan berusaha terintegrasi secara elektronik Online Single Submission (OSS) tahun 2019. Hotel Tresya sempat ditutup sementara karena tersandung persoalan ijin. (SB)


Jumat 30 Agustus 2019

SUMATERA UTARA

Bendahara PPK Parbuluan Tahan Honor Kepala Sekretariat Sidikalang-andalas Bendahara Sekretariat Panitia Pemilihan Kecamatan (PPK) Parbuluan, Kabupaten Dairi, Lumumba Hutabarat mengaku masih menahan honor kepala sekretariat dan anggota PPK untuk bulan April-Mei 2019. "Untuk April dan Mei 2019, honor PPK dan PPS sudah dibayar, kecuali honor Pak Sekcam Dahim Munthe bersama Pak Jones Nainggolan selaku staf PNS sekretariat PPK, sementara untuk honor bulan Juni, semuanya belum dibayar karena belum turun dari KPU Dairi," terang Lumba saat dikonfirmasi wartawan di Parbuluan, Kamis (29/8). Menurutnya, penahanan honor awalnya karena kesalahan administrasi, namun hal tersebut telah dibicarakan de-

ngan yang bersangkutan dan tidak dipermasalahkan. "Ungnya tertahan pada saya, namun telah sibicarakan dengan Pak Sekcam dan pak Nainggolan, kepada mereka saya sudah sampaikan bahwa honornya saya pakai dulu, semacam meminjam dan mereka tidak keberatan," sebutnya. Jika Lumumba mengaku tidak ada pihak yang mempermasalahkan, pengakuan berbeda justru disampaikan seorang staf PNS sekretariat PPK Parbuluan yang mengeluhkan tindakan Lumumba yang tak kunjung membayarkan haknya. Awalnya, Lumumba menyebut telah diklarifikasi pihak KPU dan tidak ada masalah. "Bulan lalu KPU dari rumah menanyakan hal itu dan seluruh tanda terima ada pada

saya," sebutnya. "Maaf, kenapa wartawan nanya ini sama saya, samasama wartawannya nya kita pak, nggak usah terlalu menanggapi laporan yang tak jelas," sebut Lumumba coba mengelak, padahal diketahui dirinya merupakan guru SD berstatus PNS. Terpisah, melalui sambungan seluler, Sekda Dairi Sebastianus Tinambunan yang dimintai tanggapan tentang profesi wartawan yang digeluti Lumumba selain ASN, menyebut hal itu tidak dibenarkan. "ASN tidak boleh merangkap sebagai wartawan, nanti akan kami cek dan jika info itu benar, maka kepada yang bersangkutan akan dikenakan sanksi sesuai PP 30," sebut Sekda. (GOL/ULAK)

Bupati Taput Tanam Perdana Bawang Putih

“Terima kasih atas perhatian Pemerintah Pusat dan juga Bapak Anthony selaku investor dalam upaya budidaya bawang putih di Tapanuli Utara. Saya berharap masyarakat yang memiliki lahan pertanian untuk bersedia membudidayakan bawang putih dengan sistem bagi hasil ataupun bapak angkat karena ini sebagai potensi yang sangat baik demi kesejahteran dan peningkatan pendapatan petani,” ucap Bupati. Bupati juga memperkenalkan bawang merah hasil produksi lokal serta menjelaskan bahwa dari dulu daerah Muara sudah dikenal penghasil bawang merah. Kepada Penyuluh dan para petani, Bupati mengajak untuk serius dalam

pengembangan budidaya bawang putih. “Para penyuluh dan masyarakat harus aktif melihat lahan tidur untuk difungsikan demi perwujudan lumbung pangan terutama bawang putih ini, peluang ini harus kita perjuangkan. Kita juga sedang mempersiapkan SK Percepatan Pembangunan yang bertujuan untuk mendukung perwujudan Visi, termasuk agar semakin menarik minat para investor ke Tapanuli Utara,” lanjut Bupati. Dalam sambutan Irjen Kementan menjelaskan bagaimana peluang budidaya bawang putih serta memberikan motivasi kepada para petani untuk bersemangat dalam budidaya bawang putih. “Mari kita ciptakan swasembada bawang putih di seluruh Kawasan Tapanuli ini, apabila semua saling mendukung saya yakin budidaya bawang putih ini pasti berhasil. Rasa pesimisme masyarakat harus dihilangkan karena kita memiliki banyak lahan yang masih menganggur." "Saya telah melihat keseriusan Bapak Bupati dalam mendukung pertanian maka akan kami dukung dengan program. Tahun 2021 kita targetkan penanaman bawang putih sebanyak 100.000 Ha,” ucap Irjen Justan. Pada kesempatan tersebut

14

Bupati Sambutan Kepulangan Jemaah Haji Palas

Bupati Palas H Ali Sutan Harahap (TSO) didampingi Sekda Arpan Nasution dan Kakan Kemenag Palas Amran Hasibuan sambut kepulangan jemaah haji asal Palas di Asrama Haji Medan. Sibuhuan-andalas Bupati Padang Lawas H Ali Sutan Harahap (TSO) bersama Sekda Arpan Nasution serta Kakan Kemenag Amran Hasibuan menyambut kedatangan 390 orang jemaah haji Padang Lawas di Asrama Haji Medan, Rabu (28/8) sekira Pukul 23.30 WIB. Kakan Kemenag Palas Drs H Amran Hasibuan melalui Kasi Haji H Marasaib Harahap SAg dihubungi wartawan, Kamis (29/8), mengtakan, rombongan jemaah haji Palas sampai di

tanah air melalui Kuala Namu International Airport (KNIA) sedikit lebih cepat dari jadwal. Sesuai jadwal harusnya tiba Pukul 21.45 WIB ternyata Pukul 21.30 WIB. Penyambutan jemaah haji, kata Amran, langsung dipimpin Bupati Palas H Ali Sutan Harahap (TSO) didampingi Sekda Arpan Nasution bersama sejumlah pimpinan OPD mengucap selamat kepada jemaah. Secara langsung Bupati menyalami para jemaah sembari memberikan ucapan selamat

kepada seluruh jamaah yang sudah tiba di tanah air setelah selesai menjalani seluruh rangkaian ibadah haji di tanah suci Mekkah Al mukarromah, semoga meraih haji yang mabrur. Selesai penyambutan di aula asrama haji Medan, rombongan jamaah haji langsung menaiki bus dan bergerak menuju Kabupaten Padang Lawas. "Mari kita doakan jemaah haji yang meninggal dunia agar diampuni dan ibadah hajinya diterima," pungkas Amran Hasibuan. (ISN)

Bekerja Sama dengan Pemkab

Bupati Tapanuli Utara Nikson Nababan bersama Inspektorat Jenderal Kementerian Pertanian Justan Ridwan Siahaan melakukan Tanam Perdana Bawang Putih di Desa Hutaginjang, Muara, Rabu (28/8).

Muara-andalas Bupati Tapanuli Utara (Taput) Drs Nikson Nababan MSi bersama Inspektorat Jenderal Kementerian Pertanian Justan Ridwan Siahaan melakukan penanaman perdana bawang putih milik PT Niaga Global Modern Indonesia Anthony Budiawan di Desa Hutaginjang, Muara, Rabu (28/8).

harian andalas | Hal.

Anthony Budiawan menjelaskan bagaimana program kerja yang sedang dikembangkan PT Niaga Global Modern Indonesia dalam budidaya bawang putih. “Kita berharap ke depannya bawang putih kita mampu bersaing dengan produksi Cina mulai dari harga bibit dan meningkatkan produktifitas. Kami juga berkomitmen menjamin produksi bawang putih bagi petani yang mempunyai lahan sendiri dengan pola dan sistem penanaman serta panen ditentukan oleh tim kami dan kami siap sebagai bapak asuh. Kita mendukung upaya Pemerintah untuk swasembada bawang putih. Terima kasih atas perhatian Bapak Bupati dan masyarakat Tapanuli Utara dalam mendukung budidaya bawang putih ini,” ucap Anthony Budiawan. Dalam laporan Kepala Dinas Pertanian SEY Pasaribu menjelaskan bahwa PT. Niaga Global Modern Indonesia selaku investor menargetkan 50 Ha pengembangan bawang putih namun yang terealisasi masih 14,5 Ha yang berada pada 4 Kecamatan (Muara, Tarutung, Sipoholon dan Siborong-borong). Dilaporkan juga bahwa pada tahun 2019 ini direncanakan pengembangan bawang putih seluas 150 Ha yang bersumber dari APBN. (HOT)

Gojek dan GoPay Dorong UMKM Tobasa Balige-andalas Sejak beroperasi pada Mei 2019 di Kabupaten Toba Samosir (Tobasa), Gojek dan GoPay menjalin kerja sama dengan Pemkab Tobasa dengan mengajak pengusaha UMKM lokal untuk memanfaatkan kemudahan teknologi pembayaran non tunai melalui GoPay. Ini ditandai dengan Penandatanganan Nota Kesepahaman (MoU) antara Gojek, GoPay, dan Pemkab Toba Samosir di Kantor Bupati Tobasa, Kamis (29/8). Bupati Tobasa Darwin Siagian dalam dalam sambutanya mengatakan, pihaknya menyambut baik kerja sama dengan ekosistem Gojek yang diharapkan dapat mengakselerasi terwujudnya visi Toba Samosir Hebat 2021. “Untuk membangun masyarakat yang mandiri dan sejahtera, pemerintah tidak bisa sendiri, perlu kontribusi aktif masyarakat dan juga pelaku industri yang kami percaya bisa memacu pergerakan ekonomi sekaligus meningkatkan daya saing yang sehat masyarakat. Inovasi yang terus diciptakan ini nantinya juga harus bisa menjadi solusi dari setiap tantangan yang dihadapi masyarakat dalam menjalani aktivitas sehari-hari, seperti yang dilaku-

kan Gojek dan ekosistemnya," katanya. Nantinya, Pemkab Tobasa dan GoPay akan menghadirkan beragam kemudahan transaksi non tunai yang dapat dimanfaatkan masyarakat di berbagai bidang layanan publik, di antaranya pajak dan retribusi daerah, layanan kesehatan, transportasi publik, serta kemudahan saat mengunjungi destinasi wisata di area Tobasa. Melalui kerja sama antara Pemkab Tobasa, Gojek, dan GoPay, pelaku UMKM kini bisa mencatat riwayat transaksi usahanya dengan lebih mudah, aman, dan transparan, serta tidak bingung menyiapkan uang kembalian untuk pelanggan. Head of Corporate Affairs Gojek Sumatera Teuku Parvinanda menuturkan, “Kami percaya, kolaborasi mampu menghadirkan solusi atas beragam permasalahan yang dihadapi masyarakat, terutama dalam menjalankan bisnis sehari-hari. Melalui kesempatan ini, kami juga ingin mengucapkan terima kasih atas sambutan hangat yang diberikan masyarakat serta lembaga pemerintahan sejak Gojek diluncurkan di Tobasa pada Mei 2019 lalu." "Kami melihat masyarakat Tobasa memiliki potensi untuk berkembang, baik itu di bidang

kuliner hingga pariwisata. Lewat teknologi, kami ingin menjembatani keterampilan masyarakat ini untuk bisa bertemu dengan pasar dan pelanggan yang lebih luas lagi.” Berkat kepercayaan pengguna dan rekan usaha, GoPay juga baru saja berhasil membawa Gojek sebagai satu-satunya perusahaan Asia Tenggara dalam masuk dalam daftar perusahaan yang dinilai berhasil mengubah dunia versi Majalah Fortune 2019. Gojek menempati peringkat ke-11 dari 52 perusahaan yang masuk dalam daftar tersebut. Penghargaan ini didapatkan dengan mengukur dampak sosial GoPay bagi para penggunanya, hasil bisnis, tingkat inovasi, serta integrasi perusahaan dalam menjembatani berbagai kebutuhan masyarakat sehari-hari. “Kami berharap agar kehadiran ekosistem pembayaran non tunai bisa semakin memudahkan kehidupan sehari-hari masyarakat, mulai dari belanja, bepergian, membayar pajak, berobat, hingga bersedekah. Sehingga, lebih banyak lagi usaha rumahan di Tobasa yang bisa tumbuh dan menggerakkan perekonomian daerah,” tutup Teuku. (REL/SIONG)

Kerja Sama Pemkab Tobasa dengan Gojek (kiri-kanan) Senior Manager City Services GoPay Aldy Harjoto, Bupati Tobasa Darwin Siagian, Vice President Gojek Regional Sumbagut Budianto Hariadi menandatangani MoU antara Pemkab Tobasa dengan Gojek dan GoPay.

Pemkab Asahan Sambut Kepulangan Jemaah Haji

andalas/hamdan rangkuti

Plt Bupati Asahan Surya memberikan ucapan selamat kepada jeamaah haji setibanya di Kabupaten Asahan.

Kisaran-andalas Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Asahan sambut kepulangan jeamaah haji Kloter 4 Kabupaten Asahan tahun 2019 di Pendopo Rumah Dinas Bupati Asahan, kemarin. Jamaah haji asal asahan Kloter 4 berjumlah 13 orang. Hadir dalam penambutan itu yakni Plt Bupati Asahan Surya Bsc, Sekretaris Asahan, Kakan Kemenag Asahan, OPD, Camat, ketua TP PKK

Asahan, ketua MUI Asahan, ketua Imtaq Asahan, dan keluarga para jemaah haji. Dalam sambutan singkatnya, Surya mengucapkan selamat datang kembali ketanah air para jemaah haji Kloter 4 tahun 2019 di Kabuapten Asahan. "Kami selaku Pemerintah Kabupaten Asahan memohon maaf kepada para Jamaah Haji jika dalam pemberangkatan dan penyambutan ini

masih banyak kekurangan." “Semoga amal ibadah haji yang telah dijalani oleh para Jamaah Haji dapat diterima Allah SWT serta dapat menjadi haji yang mabrur dan Hajjah yang mabrurah,” ujar Surya. Sementara Kakan Kemenag Asahan Hayatsyah melaporkan, jumlah jemaah haji pada kloter 4 berjumlah 13 orang. Ia juga melaporkan bahwa jumlah jemaah haji

Asahan mendapat apresiasi dari panitia haji Sumatera Utara sebagai jemaah haji yang paling tertib dari para jemaah haji kabupaten/kota lainnya yang ada di Sumatera Utara. Dalam kesempatan itu, Hayatsyah juga tak lupa mengucapkan terima kasih kepada Pemerintah Kabupaten Asahan yang telah menyambut para jamaah haji setibanya di Kabupaten Asahan. (FAS)


HARIAN

andalas

HARI ANAK NASIONAL 2019 LUGAS DAN CERDAS

Jumat, 30 Agustus 2019

E-Mail:andalas.redaksi@gmail.com

Disebut Memiliki Penghasilan Rp700 Juta per Hari, Atta Halilintar Tertekan Youtuber Atta Halilintar mencurahkan isi hatinya melalui unggahan di akun Instagram Storiesnya. Ia mengaku selama enam bulan belakangan hidupnya penuh dengan tekanan. Salah satu tekanan yang mengusik kehidupan Atta Halilintar ialah kemunculan pemberitaan terkait perolehan penghasilannya per hari yang mencapai Rp700 juta. Bahkan dirinya juga disebut sebagai Youtuber terkaya nomor delapan di dunia. Bukannya senang dan bangga, sulung dari keluarga

Gen Halilintar ini mengaku tertekan. Apalagi dirinya harus menanggung sendiri segala pemberitaan tak benar terkait dirinya. "Memberitakan saya sebagai youtuber nomor 8 terkaya di dunia dengan penghasilan 700 juta per hari? Really? Apakah itu benar? Apakah berita ini prestasi buat saya? Apakah ada yang bertanya ke Google YouTube langsung soal ini? Apakah pernah lihat bukti transferan dengan jumlahjumlah seperti ini?," tulisnya dalam akun Instagram Storiesnya.

"Banyak efek samping dari berita-berita seperti ini yang

menaikkan followers dan mendapatkan exposure dengan memberitakan soal orang lain yang tidak benar," sambung Atta Halilintar. Kemunculan berita yang menonjolkan besarnya penghasilan Atta sebagi seorang Youtuber bahkan diakuinya membuat beberapa orang muncul dan mencari-cari kesalahannya. Bahkan parahnya, ia sempat dikabarkan menipu uang endorsment. Mendapati hal tersebut terjadi padanya, Atta pun membuka suara terkait banyaknya tudingan yang

tidak ada bukti fakta kongkritnya. Semua hanya demi

mengarah padanya. Bahkan Atta mengungkap dirinya tak pernah menerima uang yang ditransfer pada seseorang yang mengaku perantara dirinya. "Untuk apa saya menipu? Apakah orang yang transfer ke perantara, yang bahkan perantara itu saya tidak kenal siapa. Dia hanya tahu rate card saya, dan mengatasnamakan saya untuk dapat transfer duit dari brand, tapi tidak transfer ke saya. Itu salah saya? (Hanya dua rekening yang benar) dan ini terjadi banyak tuduhan. Dan bahkan dipertanyakan akun gosip," jelasnya.(BS)

IIS DAHLIA

PERNAH DIKENCANI HOTMAN PARIS Pengacara Hotman Paris mengakui pernah berkencan dengan penyanyi Iis Dahlia. Buat milenial, ini dia profil Iis Dahlia. Iis Dahlia lahir di Bongas, Indramayu, pada 29 Mei 1972. Saat ini dia berumur 47 tahun. Berikut profil Iis Dahlia seperti dirangkum dari berbagai sumber: 1. Penyanyi Dangdut Iis merupakan penyanyi dangdut. Album-album Iis yang terkenal antara lain, Tamu Tak Diundang, Payung Hitam, Cinta Bukanlah Kapal, Rindu, dan Seroja. Iis dinilai sebagai penyanyi dangdut yang ikut menaikkan kelas musik dangdut di mata masyarakat, di samping Evie Tamala, Ikke Nurjanah, dan Cici Faramida. Sebab penampilan Iis kalem, berkelas, kostum yang tidak berlebihan, dan goyangan santun. 2. Pemain Film Iis juga merupakan pemain film. Film yang dibintanginya yakni Kentut dan Terlalu Tampan. Selain film, Iis juga main sinetron. Sinetron yang dibintanginya yakni Mata Hati. 3. Penghargaan Iis Dahlia mendapat penghargaan pertama yakni HDX Award (1990). Kemudian dia dinobatkan sebagai Penyanyi Dangdut Wanita Terbaik dalam Anugerah Dangdut Indonesia (ADTPI) 1997. 4. Juri Ajang Pencarian Bakat Penyanyi senior dangdut ini

Rossa Gelar Konser Peringati 20 Tahun Lagu Tegar Karier Rossa di industri musik Tanah Air tentu tak perlu diragukan lagi. Rossa sukses mencetak lagu populer, salah satunya adalah Tegar. Untuk memperingati 20 tahun lagu tersebut, Rossa mengadakan Konser Tegar 2.0 di empat kota sekaligus. Kota tersebut adalah Jakarta pada 5 Oktober, Bandung pada 26 Oktober, Yogyakarta 23 pada November, dan Surabaya pada 29 November. Menurut Rossa, konsernya tersebut akan memiliki konsep yang berbeda di masing masing kota. "Setiap kota beda konsep. Karena bintang tamunya kan berbeda tapi benang merahnya ya pastinya tetap sama," ungkap Rossa saat konferensi pers di kawasan Jakarta Pusat, Rabu (28/ 8/2019). Konser Rossa tersebut juga akan menghadirkan beberapa bintang tamu penyanyi yang juga tidak kalah terkenal sebagai kejutan. Seperti Melly Goeslaw, Anto Hoed, bahkan Nagita Slavina pun turut digandeng dalam konser tersebut. Namun sayangnya Rossa merahasiakan bintang tamunya itu akan hadir di kota mana. "Aku masih rahasiakan. Pokoknya kalian kan tahu teman aku hebat-hebat semua jadi siap-siap dapat kejutan," tuturnya. Album Tegar pertama kali dirilis pada tahun 1999 oleh Pro Sound Records dimana dalam albumnya berisi 10 track lagu yang terjual sebanyak 600 ribu kopi hingga mendapatkan empat kali Platinum.

pernah didapuk sebagai juri ajang pencarian bakat. Selain menjadi juri, Iis juga menjadi pembawa acara di stasiun televisi. 5. Kehidupan Pribadi Iis menikah dengan pengusaha berstatus duda, Dadang Indrajaya. Dari pernikahan ini mereka dikaruniai seorang anak perempuan Salshadilla Juwita. Namun akhirnya mereka bercerai. Iis kembali menikah dengan seorang pilot bernama Satrio Dewandono. Pernikahan keduanya mendapatkan seorang anak bernama Devano Danendra. 6. Pernah Dikencani Hotman Paris Iis Dahlia pernah dikencani Hotman Paris. Hotman bukabukaan akan hal itu dalam talk shownya. Hotman mengundang Iis dalam acara itu. Hotman Paris mengaku dirinya mengencani Iis Dahlia sebelum Meriam Bellina yakni pada tahun 2000. "Saya antar kau ke Cibubur, waktu itu mobil saya BMW yang kebuka kapnya dan kau pakai topi seperti ratu Inggris. Dia belum kenal pilot waktu itu," ujar Hotman. Iis juga mengakui akan hal itu. "Gue mah waktu janda, ya seluruh cowok-cowok cucok telepon gue, salah satunya abang. Yang tadi cerita tuh benar," balas Iis. Ketika itu, Hotman malah berpaling ke wanita lain. Lalu, Iis mendapatkan seorang pilot yang kini menjadi suaminya. Kemudian, Hotman Paris bertanya ke Iis Dahlia soal penyesalan. Sang pedangdut pun mengaku tak menyesal akhirnya tak berpacaran dengan pengacara parlente tersebut. "Kamu dapat pilot, kamu menyesal nggak, nggak sama Hotman Paris?" tanya Hotman dalam talkshow-nya. "Nggak. Kenapa? Karena buat saya harta bukan segalanya," jawab Iis.(BS)

Rektor UINSU Pro memberikan pengha terbaik.

RALINE SHAH

Ambil Sekolah Komedi di Amerika Aktris cantik Raline Shah tampaknya tak bisa lepas dari film genre komedi setelah sukses main film 'Orang Kaya Baru'. Aktris 34 tahun ini bahkan mengaku diam-diam telah mengambil sekolah seni peran komedi di Amerika. Hal ini diungkapkannya saat ditemui di XXI Epicentrum, Jakarta Selatan, Rabu (28/8/2019) usai menghadiri premiere film 'Gundala'. "Awalnya saya ambil teater di Yogya tapi sekarang alhamdulillah ada rezeki jadi ke Amerika ambil drama kursus (komedi) di beberapa tempat," terangnya. Baginya proses belajar tidak memiliki batas waktu dalam kehidupan. Raline berharap dirinya juga dapat menembus dunia perfilman internasional. "Belajar itu menurut saya proses selamanya, sampai seumur hidup bisa belajar akting, biar udah tamat juga bisa refresh biar lebih pede lagi main film di Indonesia dan insyaallah di luar," pungkasnya.(DH)

Hasil Survei: Pria Suka Masturbasi Lebih Kaya dan Sukses Di berbagai belahan Asia, terutama di Indonesia, masturbasi masih merupakan hal tabu di masyarakat. Mereka yang kepergok melakukannya akan dianggap hina dan tidak bermoral. Namun, sebuah survei yang dilakukan oleh Univia, produsen perawatan kulit, menunjukkan bahwa masturbasi mungkin tidak seburuk itu. Dilansir dari laman World of Buzz, dari 1.012 orang Amerika yang disurvei, 66,7 persen berpikir bahwa masturbasi adalah bentuk perawatan diri. Ini sebenarnya adalah bentuk perawatan diri kedua yang paling efektif menurut mereka Selain itu, 59 persen dari banyak pelaku yang sering masturbasi memiliki citra tubuh yang positif sedangkan hanya 51,6 persen dari pelaku masturbasi yang jarang memiliki citra tubuh yang positif. Mereka bahkan menganalisis pendapatan tahunan antara dua kelompok tersebut. Hasilnya, mereka menemu-

kan bahwa ada perbedaan pendapatan USD 3.070 atau sekitar Rp42 juta antara pendapatan tahunan mereka. Itu berarti, pelaku masturbasi yang sering menghasilkan USD255 lebih dari pelaku masturbasi yang jarang setiap bulan. Ketika berhubungan dengan masturbasi dan bekerja bersama, 85,3 persen dari mereka yang sering bermasturbasi lebih banyak dipekerjakan sementara hanya 75 persen dari mereka yang jarang masturbasi dipekerjakan. Dalam perbandingan yang bahkan lebih mengejutkan, 35,9 persen dari mereka yang sering masturbasi sering berada dalam posisi manajemen, sementara hanya 25 persen dari yang jarang masturbasi memiliki jabatan manajer. Mereka menyimpulkan bahwa alasan yang mungkin menjelaskan hal ini adalah bahwa masturbasi mengarah pada peningkatan kepercayaan diri. Jadi, kamu akan dapat membawa diri menjadi lebih baik dan juga menghadapi

tantangan pekerjaan sehari-hari dengan lebih baik. Selain itu, masturbasi bukanlah hal yang buruk sama sekali karena terbukti mengurangi stres, meningkatkan kualitas tidur, meningkatkan konsentrasi, dan lain-lain. Stigma tentang masturbasi di Asia harus sedikit dikurangi. Ini adalah cara bagi kamu untuk membentuk hubungan antara fisik dan mental. Jadi, jangan takut untuk mencintai diri sendiri selama kamu tidak menyakiti orang lain. Bahaya Masturbasi Tak dipungkiri masturbasi merupakan salah satu bentuk kepuasan seksual yang dilakukan secara sendiri. Namun, Anda harus waspada, momen masturbasi bisa saja memberikan efek negatif terhadap fungsi tubuh. Melakukan masturbasi sesekali mungkin dapat meningkatkan kualitas tidur serta memperbaiki mood. Hanya saja, melakukannya terlalu sering bisa berbahaya terhadap tubuh, bahkan

kehidupan sosial. Dikutip dari laman The Health site, berikut beberapa efek samping dari masturbasi yang terlalu sering. Perasaan bersalah Ya, meski menyenangkan, perasaan bersalah akan selalu hadir usai melakukan masturbasi. Tak hanya secara sosial, namun beberapa juga merasa bersalah atas dasar agama yang diembannya. Penurunan sensitivitas Masturbasi yang terlalu agresif seperti menyentuh area intim secara ekstrem, dapat menurunkan sensitivitas di area tersebut. Sehingga, tak dianjurkan masturbasi yang terlalu ekstrem. Mengganggu aktivitas Masturbasi yang sering dilakukan dapat mengganggu aktivitas sehari-hari Anda. Bisa saja, Anda selalu terlambat ke kantor dan memicu penurunan produktivitas terhadap tugastugas Anda. Ketagihan Tentunya masturbasi yang berlebihan dapat membuat rasa

ketagihan. Keinginan ini membuat Anda ingin terusmenerus melakukannya dan keharusan untuk menjalaninya setiap saat. Pasang CCTV di Kamar dan Toilet Masturbasi bukanlah topik umum yang dibicarakan orang di depan umum. Sebagian menganggap normal, sementara yang lain berpikir sebaliknya. Hal inilah yang terjadi pada seorang remaja 15 tahun dari Atlanta, Amerika Serikat. Dalam kolom Reddit, dia menulis bahwa orangtuanya telah memasang kamera di kamarnya. Hal itu dilakukan untuk mencegahnya melakukan masturbasi. Atas perlakukan itu ia merasa malu dan tidak punya privasi. Ia menjelaskan, ini semua bermula ketika ayahnya masuk ke kamarnya tanpa mengetuk, dan dia mulai berteriak pada remaja itu. "Dia (ayah) dan ibuku kemudian menyuruhku duduk dan memberi tahu bahwa aku tidak diizinkan menyentuh diriku sendiri,� ucapnya dikutip

dari World of Buzz, Selasa lalu. Menurutnya, orangtuanya juga telah memasang kamera di kamar mandi. Hal itu terungkap saat ia menemukan paket dari Amazon yang di dalamnya berisi kamera CCTV. Orangtuanya mengatakan bahwa mereka akan memonitor kamera setiap hari untuk memastikan dia tidak melakukan masturbasi. Hingga saat ini memang masih banyak orangtua yang menentang kegiatan seksual pranikah. Namun, mereka juga tidak mengajarkan anaknya tentang pendidikan seks di sekolah. Unggahan asli bocah itu kemudian diturunkan dan tidak ada yang tahu apa yang terjadi pada anak laki-laki itu. Seseorang berkomentar dan memintanya untuk berbicara dengan guru di sekolah tentang perilaku orangtuanya, yang menurutnya sangat mengkhawatirkan. Sementara yang lainnya juga mengingatkan anak laki-laki itu bahwa ia butuh privasi ketika menggunakan kamar mandi atau berganti pakaian.(BBS)


Turn static files into dynamic content formats.

Create a flipbook
Issuu converts static files into: digital portfolios, online yearbooks, online catalogs, digital photo albums and more. Sign up and create your flipbook.