Epaper andalas edisi kamis 17 juli 2014

Page 1

HARIAN

andalas L U G A S

D A N

C E R D A S

Kamis, 17 Juli 2014 | No: 2917/Tahun VIII | E-Mail:andalas.redaksi@gmail.com | Harga Eceran Rp2.500; Langganan+ongkos kirim Rp90.000; Luar Kota: Rp3.000 Ketua Tim Pemenangan Jokowi-JK Sumut, Budiman Nadapdap didampingi Sekretaris Tim Kampanye Iskandar ST menerima pernyataan sikap dan seruan dari Koalisi Relawan Jokowi - JK seSumatera Utara yang diserahkan perwakilan relawan, Poltak Simanjuntak di Gedung DPD PDIPerjuangan Sumut, Jalan Hayam Wuruk Medan, Rabu (16/ 7). andalas | siong

KOALISI RELAWAN JOKOWI - JK TEMUI TIM PEMENANGAN

Ditemukan Penyimpangan Rugikan Jokowi-JK Medan-andalas Dari hasil pengumpulan data, fakta, informasi dan pengecekan scan C1, Koalisi Relawan Jokowi - JK se-Sumatera Utara menemukan dua hal penting untuk diketahui masyarakat Sumatera Utara. Kedua hal penting itu yaitu, hasil perolehan dan presentase suara pasangan Capres/Cawpres Jokowi - JK sebesar 3.384.524 (55.58 %) dan Probowo - Hatta

Menteri ESDM Jero Wacik (kanan) meninggalkan kantor Komisi Pemberantasan Korupsi, Jakarta Selatan, usai diperiksa, Rabu (16/7). Sementara Menteri PDT Helmy Faishal Zaini (kiri) juga diperiksa sebagai saksi dalam kasus proyek pembangunan tanggul laut di Biak Numfor.

Jero Wacik Diperiksa Soal DOM Menteri PDT Dicecar 20 Pertanyaan

Jakarta-andalas Komisi Pemberantasan Korupsi (KPK) mencecar Menteri Energi dan Sumber Daya Mineral (ESDM) Jero Wacik mengenai Dana Operasi Menteri (DOM) saat permintaan keterangan dalam penyelidikan dugaan tindak pidana korupsi proyek pengadaan di Kementerian ESDM periode 2010-2013. "Ada juga yang pertanyaan khusus

mengenai DOM, dana operasi menteri, saya terangkan memang ada dana operasi untuk menteri. Waktu saya Menteri Budper (Kebudayaan Pariwisata) juga saya dapat itu, setiap bulan ada dana operasi menteri," kata Jero usai dimintai keterangan di KPK Jakarta, Rabu (16/7). Jero Wacik mengatakan bahwa setiap

Unik Tapi Nyata

Salamander Raksasa SEORANG siswa SMA Kyoto, Jepang menemukan seekor salamander raksasa ketika sedang berjalan di pinggir sungai. • LANJUT KE HAL. 15

• LANJUT KE HAL. 15

Dirut RSUD Pirngadi Mendadak Sakit Jantung

Amran Lubis Saya sudah perintahkan anggota saya untuk meninjau langsung kondisi tersangka dan akan mempertanyakan langsung, sakitnya apa, dirawat di mana, berapa lama, dokternya siapa dan kapan bisa diperiksa. Langsung aja begitu supaya jelas dan tidak membuat kita bingung.

Kompol Wahyu Bram

Medan-andalas Setelah ditetapkan sebagai tersangka, Direktur Utama (Dirut) RSUD Pirngadi Medan, Amran Lubis mendadak sakit saat dipanggil penyidik Tipikor Polresta Medan. Kasat Reskrim Polresta Medan, Kompol Wahyu Bram mengatakan, setelah dipanggil, tersangka mengaku sakit jantung sehingga tidak datang. "Sampai detik ini yang bersangkutan tidak datang dengan alasan sakit, • LANJUT KE HAL. 15

4 WNI Tewas, 7 Masih Hilang Kuala Lumpur-andalas Otoritas Malaysia kembali menemukan dua jasad yang mengapung di lautan setelah insiden tenggelamnya kapal pembawa pekerja Indonesia (TKI) ilegal. Dengan demikian, korban tewas menjadi total 4 orang, yang semuanya WNI. Sedangkan sebanyak 7 orang lainnya dilaporkan masih hilang. Demikian seperti dilaporkan otoritas maritim • LANJUT KE HAL. 15

• LANJUT KE HAL. 15

Istri SDA Ditanya Fasilitas Haji Gratis

17 Juli 2014 Masehi / 19 Ramadan 1435 Hijriyah Imsak 04:51 Imsak 04:51

Asyar 15:59

Magrib Isya 18.43 19:57

Subuh 05:01

Syuruk 06:20

Zuhur 12.33

Asyar 15:59

Magrib Isya 18.43 19:57

Wardhatul Asriyah

Sumut Masuk Prioritas Pengawasan Komnas HAM mendatangi Bawaslu membahas sejumlah masalah terkait pengawasan Pilpres 2014 yang saat ini masih dalam tahap rekapitulasi suara. Bawaslu dan Komnas HAM sepakat memprioritaskan pengawasan di 9 provinsi diantaranya Sumatera Utara.

• LANJUT KE HAL. 15

Zuhur 12.33

DALAM WAKTU INDONESIA BAHAGIAN BARAT (WIB)

SOAL MASALAH PILPRES, KOMNAS HAM TEMUI BAWASLU

"BEBERAPA daerah yang jadi skala prioritas untuk dikawal secara tuntas bersama Komnas HAM antara lain Papua, Papua Barat, Maluku, Sumatera Barat, Sumatera Utara, Jawa Timur, Jawa Barat, Banten dan DKI Jakarta," kata komisioner Bawaslu Nasrullah dalam jumpa pers bersama Komnas HAM di kantornya Jl MH Thamrin Jakpus, Rabu (16/7.

Syuruk 06:20

18 Juli 2014 Masehi / 20 Ramadan 1435 Hijriyah

Jakarta-andalas Wardhatul Asriyah, istri manta Menteri Agama Suryadharma Ali, mengatakan penyidik Komisi Pemberantasan Korupsi (KPK) mengkonfirmasi adanya fasilitas haji gratis ke Mekah tahun 2012 bersama suaminya. Hal tersebut di• LANJUT KE HAL. 15

Subuh 05:01

andalas | hs poetra

Hasil rekapitulasi suara dua capres-cawapres, Prabowo-Hatta dan Jokowi-JK di Medan dilakukan KPU di Hotel Dharma Deli Jalan Balai Kota Medan, Rabu (16/7).

KURS RUPIAH TERHADAP MATA UANG ASING RABU, 16 JULI 2014 Mata Uang Jual Beli AUD 11.084 10.969 CNY 1.928 1.908 EUR 16.094 15.932 GBP 20.337 20.130 HKD 1.530 1.515

Mata Uang Beli Jual 115 116 JPY 3.674 3.635 MYR 9.534 9.439 SGD 11.864 11.746 USD Sumber: BANK INDONESIA


SAMBUNGAN

Kamis 17 Juli 2014

harian andalas | Hal.

15

Budi Mulya Divonis 10 Tahun Jakarta-andalas Mantan Deputi Gubernur Bank Indonesia Bidang Pengelolaan Moneter dan Devisa, Budi Mulya akhirnya divonis 10 tahun penjara dan denda Rp500 juta subsider lima bulan kurungan. Hakim Pengadilan Tipikor menilai Budi terbukti secara sah dan meyakinkan melakukan tindak pidana korupsi dalam pemberian Fasilitas Pendanaan Jangka Pendek (FPJP) dan penetapan Bank Century gagal berdampak sistemis. "Menjatuhkan pidana terhadap terdakwa Budi Mulya dengan pidana

penjara 10 tahun dan denda 500 juta susider 5 bulan penjara," kata Ketua Hakim Aviantara pada saat membacakan amar putusan, di Pengadilan Tipikor Jakarta, Rabu (16/7). Sebelum membacakan putusannya, hakim juga mempertimbangkan hal yang memberatkan dan meringankan. Hal yang memberatkan perbuatan terdakwa dinilai kontraproduktif dalam rangka pemberantasan korupsi. Telah merusak citra Bank Indonesia (BI). Selain itu, selaku petinggi BI terdakwa tidak memberi teladan kepada bahwan. Bahkan tindakan

ISTRI SDA DITANYA FASILITAS HAJI GRATIS.......................................... • DARI HALAMAN. 1 sampaikan Wardhalatul usai diperiksa KPK. "Ya, tadi sudah dikonfirmasi ke penyidik (fasilitas haji gratis)," kata wanita yang akrab dipanggil Asri saat ditanya mengenai fasilitas ibadah haji di Gedung KPK, Rabu (16/7). Namun demikian, Ari yang terlihat ditemani oleh seorang kerabatnya menolak memberikan keterangan lebih rinci mengenai fasilitas itu. Ia hanya melemparkan senyuman ke awak media saat kembali dipertegas mengenai fasilitas itu. Asri mengaku penyidik lebih banyak menyodori pertanyaan seputar status tersangka suaminya. Sayangnya lagi-lagi Asri tidak merincikan yang menjadi pertanyaan penyidik. "Ya ditanya soal haji," ujar Asri. Dalam kasus ini, KPK sudah menetapkan Suryadharma Ali sebagai tersangka. Surya dijerat dengan pasal 2 ayat (1) dan atau pasal 3 Undang-Undang (UU) Nomor 31/1999 sebagaimana telah diubah dengan UU Nomor 20/2001 tentang Pemberantasan Tindak Pidana Korupsi (Tipikor) juncto pasal 55 ayat (1) ke-(1) KUHPidana juncto pasal 65 KUHPidana. Daftar 34 rombongan Mantan menteri Agama Suryadharma Ali yang juga amirul haj Indonesia dikabarkan membawa 34 orang dalam rombongannya ke Mekkah. Sebagian besar mereka adalah kerabat dan kolega sang menteri. Berdasarkan informasi yang diterima, tidak jelas fungsi rombongan itu apakah sebagai bagian petugas atau jemaah haji biasa. Yang jelas, berdasarkan informasi dari sumber merdeka.com, rombongan ini menginap di hotel mewah dan dijamu oleh salah satu perusahaan penyelenggara ibadah haji khusus yang telah dicabut izinnya oleh Menag sebelumnya, Maftuh Basyuni. Salah satu anggota rombongan, Reni Marlinawati (anggota Komisi X/FPPP) ketika dikonfirmasi membenarkan ikut rombongan menteri agama. "Ya, saya ikut rombongan," tulisnya via BlackBerry Messenger. Berikut namanama anggota rombongan tersebut berdasarkan daftar yang diperoleh sumber merdeka.com yang berada di Mekkah: 1. Suryadharma Ali Menag/ Amirulhaj 2. Wardatul Asriah (istri menag/anggota DPR) 3. Rendhika D Harsono (anak menantu) 4. Dewi Sri Masitho (adik) 5. Elyati Ali Said (adik) 6. Mimik Ismiasih B Sawojo (adik) 7. Anwar Musadda Ropiudin (adik) 8. Neneng L Susanti (Adik) 9. Joko Purwanto (Ketua Angkatan Muda Kabah PPP) 10. Deasy Aryani Larasati (istri Joko Purwanto) 11. Najmuddin H Rasyid (keluarga Joko Purwanto)

12. Rosma Lotang Sawalleng (istri Najmuddin) 13. Richard Lessang Frans (sahabat Menag) 14. Inani Arya Tangkary (istri Richard) 15. Muhammad Mardiono (ketua DPW PPP Banten) 16. Etty Triwi Kusumaningsih (istri Mardiono) 17. Erik Satrya Wardhana (sahabat Emalena) 18. Ermalena Muslim Hasbullah (staf khusus) 19. Guritno Kusumo Dono (staf khusus) 20. Titiek Murrukmihati (istri Guritno) 21. Saefudin A Syafii (sesmenag) 22. Abdul Wadud K Anwar (wasesmenag) 23. M Mukmin Timoro (ajudan menteri) 24. Ivan Adhitira (ajudan menteri) 25. Hendri Amri M.Saud (ADC/ pengawal pribadi) 26. Agus Riadi Pranoto (pengawal pribadi) 27. Karto Kamid (staf Kemenag) 28. Sundari Kasiran (ajudan istri menag) 29. Sholichul Qodri (ajudan istri menag) 30. Reni Marlinawati (anggota FPPP DPR/Komisi X) 31. Mochammad Amin (suami Reni Marlinawati) 32. Irgan Chairul Mahfiz (wakil ketua komisi IX DPR/F-PPP) 33. Wardatun N Soejono (istri Irgan) 34. KH Nur M Iskandar 35. Nur Djazilah M (istri KH Nur Iskandar). Milik Wakil Ketua MPR Rombongan Suryadharma Ali pergi ke Mekkah dengan menggunakan jasa sebuah travel swasta bernama Al Amin. Dari hasil penelusuran wartawan, travel dengan nama PT Al Amin Universal itu dimiliki oleh Wakil Ketua MPR Melani Leimena Suharli. Di website perusahaan, politisi Partai Demokrat itu menjabat sebagai pimpinan bersama sang suami, Muhammad Suharli. Melani mengamini kepemilikan travel itu saat dikonfirmasi. "Iya betul," kata Melani kepada merdeka.com di Gedung DPR, Jakarta, Kamis (25/ 10). Menurutnya, travel yang dimilikinya tidak mengratiskan rombongan tersebut berangkat ke Mekkah. Namun, dia tak membeberkan apakah rombongan membayar secara pribadi atau melalui institusi Kemenag. "Enggak ada yang gratis, semuanya bayar. Kita harus bedakan urusan bisnis dan pertemanan. Kita enggak kasih sponsor, tapi untuk menteri agama biasanya kan ada jatah," katanya. Lebih lanjut dia mengatakan, travel yang dimilikinya pernah digunakan oleh Presiden Susilo Bambang Yudhoyono (SBY) dan mantan Presiden Megawati Soekarnoputri saat pergi haji. "Presiden dan Ibu Megawati saat jadi presiden pernah pakai," katanya. (IN/BS/MA)

SALAMANDER RAKSASA................... • DARI HALAMAN. 1 Berita itu mengawali Jendela Dunia yang ditayangkan Liputan 6 Petang SCTV, Rabu (16/7) seperti yang dikutip koran ini dari laman situs televisi nasional tersebut. Ketika menyadari bahwa ukuran hewan ini sangat jumbo, ia langsung merekamnya dengan menggunakan telepon seluler dan mengunggahnya ke situs YouTube. Salamander biasanya hanya seukuran kadal. Namun binatang yang ditemui ini jauh lebih besar dari ukuran biasanya. Hingga kini video tersebut telah dilihat sebanyak 8 juta kali. Sebelumnya, Tim ilmuwan internasional berhasil menemukan bukti adanya binatang penghisap darah di era pertengahan Jurassic. Penemuan ini berhasil dilakukan usai mereka mengambil dari tiga jenis fosil yang diawetkan secara sempurna. Hasil penemuan tersebut pun di terbitkan oleh jurnal Open Access Elife. Binatang tersebut diduga sudah ada di danau air

tawar, Mongolia sekira 165 juta tahun yang lalu. Binatang berjenis larva tersebut diberi nama quiyia jurassica. Quiyia sendiri dalam Bahasa China berarti aneh. Binatang aneh tersebut memiliki panjang sekira dua centimeter (cm) dengan alat penghisap berukuran besar. Sehingga memungkinkan binatang tersebut mampu menempel di tubuh ikan Salamander raksasa kemudian mengisap darah mereka. Namun, para peneliti tersebut gagal menemukan fosil dari ikan Salamander. "Di sisi lain, binatang tersebut hampir tidak ditemukan di tubuh Salamander," ujar Dr. Bo Wang peneliti dari Universitas Bonn, Jerman, seperti dikutip Metro, beberapa waktu lalu. Para ilmuwan percaya binatang tersebut terus berkembang dikarenakan predator tidak begitu banyak di era tersebut. Penemuan ini juga mendorong asal-usul binatang penghisap darah lebih jauh lagi dari yang kita yakini sebelumnya. (LIP/BS/OK/MA)

terdakwa telah membuat kerugian negara yang sangat besar serta tidak mengakui perbuatan yang telah didakwa kepada dirinya. "Sedangkan yang meringankan terdakwa tidak pernah dihukum. Masih memiliki tanggungan keluarga," ujar Aviantara, Budi Mulya dinyatakan terbukti secara sah dan meyakinkan melakukan tindak pidana korupsi secara bersama-sama dalam Pasal 2 ayat 1 jo Pasal 18 UU Tipikor jo Pasal 55 ayat 1 ke-1 jo Pasal 64 ayat 1 KUHP, sebagaimana dalam dakwaan primer. Mendengar putusan tersebut, Budi Mulya menyatakan bakal melakukan banding. Sebab dia menilai putusan tersebut sangat memberatkan bagi dirinya. "Saya

nama Budi Mulya menyatakan banding," kata Budi di Pengadilan menanggapi putusan hakim. Sementara Jaksa KPK menyatakan bakal pikir-pikir atas banding yang diajukan oleh Budi Mulya. "Kami akan pikir-pikir yang mulya," ujar Jaksa Roni. Putusan tersebut lebih ringan dari tuntutan Jaksa KPK yang menuntut Budi Mulya dengan hukuman 17 tahun penjara dan denda Rp 800 juta subsider 8 bulan kurungan. Jaksa menilai Budi terbukti dan meyakinkan melakukan tidakan melawan hukum dalam pemberian Fasilitas Pendanaan Jangka Pendek (FPJP) dan penetapan Bank Century gagal berdakpak sistemis. (IN/BS/MA)

Mantan Deputi Gubernur Bank Indonesia Budi Mulya (tengah) bersama Istrinya Anne Mulya (kiri) dan Anaknya Nadya Mulya (kanan) saling berpelukan usai sidang pembacaan vonis di Pengadilan Tipikor, Jakarta, Rabu (16/7).

DITEMUKAN PENYIMPANGAN RUGIKAN JOKOWI-JK...................................................................... • DARI HALAMAN. 1 yang perolehan suaranya diperkirakaan 2.706.248 (44.42 %) di Provinsi Sumut. "Hasil perolehan dan persentase ini untuk diketahui oleh masyarakat, KPU Provinsi Sumut, Bawaslu Sumut, KPU Kabupaten/ Kota se-Sumut maupun Panwaslu. Kami juga menemukan berbagai penyimpangan yang tampak terpola merugikan pasangan Jokowi - JK,"kata Relawan Jokowi-JK Martua Sinura ST saat menyampaikan pernyataan sikap dan seruan ke DPD Partai PDI-Perjuangan Sumut,Jalan Hayam Wuruk Medan,Rabu (16/7). Martua menjelaskan hal ini disampaikan mereka karena sejak 9 Juli hingga 15 Juli 2014, pihaknya telah melakukan pengumpulan data, informasi dari 33 kabupaten/ kota se- Provinsi Sumut dan secara profesional melakukan pengecekan terhadap scan C1 yang dipublish pada Web Site Resmi KPU RI (http://pilpres2014.kpu.go.id/ c1.php). Kehadiran puluhan orang dari Koalisi Relawan ini langsung

diterima oleh, Ketua Tim pemenangan Jokowi-JK Provinsi Sumut, Budiman Nadapdap,Sekretaris Tim Pemenangan Iskandar ST, Wakil Sekretaris Soetarto dan Koordinator Relawan Tim Pemenangan Jokowi-JK Sumut, Efendi Panjaitan. "Kami Koalisi Relawan Jokowi - JK se Sumatera Utara didorong oleh keinginan luhur bersama untuk menciptakan Pilpres 2014 yang jujur dan adil, jauh dari segala bentuk manipulasi, penyimpangan berupa penggelembungan dan penghilangan suara sepakat melakukan kerja bersama mengawal dan mengikuti rangkaian kegiatan rekapitulasi Perolehan Suara Pilpres 2014, khususnya untuk Provinsi Sumatera Utara,"ucap Martua yang juga didampingi Perwakilan Relawan Poltak Simanjuntak. Pernyataan dan temuan ini sebut Martua, sekaligus menjawab pernyataan Ketua Timses Prabowo Hatta Gatot Pudjonugroho dan Ketua Partai Gerindra Sumut Gus Irawan yang juga dinyatakan oleh Prabowo Subianto di salah satu televisi swasta bahwa pihaknya

mengkalim memperoleh 63 % suara pemilih di Sumut. "Pernyataan mereka, kami nilai sebagai bentuk pengingkaran terhadap kedaulatan suara rakyat, sekaligus menjadi pemicu semangat kami untuk menjaga kemungkinan terjadinya penggelembungan suara untuk Prabowo Hatta dan penghilangan suara Jokowi - JK di TPS-TPS hingga rekapitualasi data KPU Kabupaten/ Kota dan KPU Provinsi Sumut," tandas Martua. Martua menambahkan, dugaan dan antisipasi pihaknya terhadap pernyataan tersebut menjadi kenyataan ketika pihaknya berhasil menginvetarisasi berbagai bentuk penyimpangan dalam scan C1 dan berbagai laporan masyarakat yang didukung dengan fakta lapangan yang sebenarnya. Berdasar temuan dan pemikiran ini sebut Martua, Koalisi Relawan Jokowi - JK Sumut mendesak KPU Sumut, KPU Kabupaten/Kota, Bawaslu Sumut dan Panwas Kabupaten/Kota untuk menerima temuan mereka, serta melakukan upaya perbaikan, upaya penegakan hukum terhadap semua

pihak, oknum yang terlibat dalam penyelewengan Pilpres 2014 di Provinsi Sumut tersebut. "Pastikan juga proses rekapitulasi sesuai dengan prinsip kejujuran, transparansi dan bertanggungjawab.KPU harus melakukan perbaikan terhadap penyimpangan-penyimpangan yang kami temukan serta memastikan tidak ada tindakan yang merugikan pasangan Jokowi - JK yang tampak menjadi korban sejak masa kampanye hingga penghitungan suara," ungkapnya seraya menambahkan pihaknya juga mendukung upaya Partai Pengusung (Timses) Jokowi - JK untuk melakukan langkahlangkah legal formal menyikapi temuan ini. Di kesempatan itu Martua juga mengucapkan terimakasih kepada seluruh masyarakat pendukung Jokowi - JK yang telah menyalurkan aspirasinya secara jujur, berdasar hati nurani dan kebal terhadap kampanye hitam yang dilakukan oleh pihak Prabowo Hatta. Sementara itu, Tim Kampanye Jokowi-Jk,Budiman Nadapdap menjelaskan, hingga Rabu (16/7)

masih ada 11 TPS di Sumut yang belum dimasukan datanya sehingga penghitungan suara JokowiJK di Sumut yang telah masuk mencapai 99,96% atau sudah mendekati final. "Dari jumlah suara yang masuk, hingga hari ini Jokowi-JK meraih 55,34% berbanding dengan Capres/Cawapres nomor urut 1 yang hanya diperkirakaan mencapai 44,66%," ungkap Budiman Nadapdap. Dikesempatan itu, Sekretaris Tim Kampanye Iskandar ST memberikan apresiasi kepada para relawan karena selama ini pihaknya sangat termotivasi oleh cara kerja dan dukungan relawan yang ikut berpartisipasi mengawal suara Jokowi-JK. "Jujur saja kami sangat termotivasi oleh dukungan relawan yang sangat luarbiasa. Kami sebenarnya juga telah melakukan tabulasi suara secara berlaps-lapis baik itu melalui C-1 maupun laporan dari saksi di TPS-TPS. Hasilnya memang tidak jauh berbeda. Artinya apa yang dilakukan lembaga survey maupun quick count di tim kita ternyata tepat," ujarnya.(SIONG)

JERO WACIK DIPERIKSA SOAL DOM...................................................................................................... • DARI HALAMAN. 1 bulan DOM tersebut memang ada, dan sudah ada anggaran APBN serta surat keputusan dari Menteri Keuangan. "Ya dapat, semua menteri dapat. Jadi gak hanya menteri ESDM. Semua menteri dapat DOM," ungkap Jero. Ia mengatakan, pertanyaan lain yang ditanyakan penyidik KPK berupa pertanyaan-pertanyaan umum. "Pertanyaannya cenderung umum, seperti apa tugas Menteri ESDM, kemudian ada berapa dirjen. Mengenai listrik juga banyak ditanya KPK, karena ada kenaikan harga listrik," ujarnya. Terkait penyelidikan perkara, Jero Wacik mengatakan ia tidak tahu apa-apa tentang yang di tahun 2010. "Saya kan baru jadi menteri pada Oktober 2011 di ESDM, jadi saya tidak tahun tentang yang tahun 2010 dan Januari-September 2011," katanya. Namun mengenai penggunaan dana APBN-Perubahan Jero

mengaku tidak ditanyakan oleh penyidik. Jero Wacik masuk ke Gedung KPK sekitar pukul 09.00 WIB dan keluar pada pukul 14.45 WIB. Dicecar 20 Pertanyaan Sementara itu, Menteri Pembangunan Daerah Tertinggal Helmy Faishal Zaini memenuhi panggilan Komisi Pemberantasan Korupsi (KPK) untuk diperiksa sebagai saksi dalam dugaan tindak pidana korupsi penerimaan suap terkait pengurusan proyek tanggul laut di kabupaten Biak Numfor. Usai menjalani pemeriksaan Helmy mengakui terkait proyek itu tidak ada dalam rencana kegiatan anggaran di kementerian yang dipimpinnya. "Kemudian yang terkait dengan bahasannya adalah ijon proyek tanggul laut di Biak Numfor, saya tegaskan bahwa proyek itu tidak ada. Jadi tidak ada dalam rencana kegiatan anggaran Kementerian PDT tahun 2014," ujar Helmy di Gedung KPK, Jakarta, Rabu (16/). Helmy mengaku mendapat sekitar 20 pertanyaan terkait pemeriksaan kali ini. Dia juga

menyatakan tidak kenal dengan 2 tersangka kasus ini, yakni Bupati Biak Numfor Yesaya Sombuk dan Direktur Utama PT Papua Indah Perkasa, Teddy Renyut. "Saya juga ditanya kenal tidak dengan bupati, saya jawab tidak kenal. Pokoknya saya tidak kenal dengan tersangka kasus ini," ujarnya. Saat ditanya sejumlah ruangan kerja di Kementerian PDT yang digeledah penyidik KPK beberapa waktu lalu, Helmi enggan berkomentar. Namun dia mengaku mendukung dengan upaya KPK memberantas korupsi. "Kitah mengapresiasi kepada KPK yang telah melakukan langkah-langkah untuk memberantas korupsi dan saya sangat mengapresiasi langkah-langkah tersebut," ucap politisi Partai Kebangkitan Bangsa (PKB) ini. Dalam kasus ini, KPK memang melakukan pendalaman dan pengembangan ada tidaknya hubungan kasus suap tanggul laut dengan Kementerian PDT. Di antaranya mengenai keterkaitan dengan Menteri PDT Helmy Faishal Zaini.

Mengenai hal itu, KPK melalui Ketua Abraham Samad tak menampik mendalami adanya peran atau dugaan keterlibatan Helmy yang juga politisi PKB ini. Apalagi sejumlah ruangan kerja di Kementerian PDT digeledah penyidik KPK untuk menemukan jejakjejak tersangka pada kasus ini. Abraham menjelaskan, dugaan keterlibatan Helmy bisa saja ditemukan lantaran KPK terus mengembangkan kasus ini. Sebab proyek pembuatan tanggul laut yang berujung suap itu sejatinya merupakan program Kementerian PDT. Tersangka dalam kasus ini adalah Bupati Biak Numfor Yesaya Sombuk dan Direktur PT Papua Indah Perkasa Teddy Renyut yang ditangkap di hotel Acacia Jakarta Pusat pada 16 Juni 2014. Petugas KPK menangkap keduanya beserta barang bukti uang 100 ribu dolar Singapura. Uang itu berasal dari Teddy untuk Yesaya sebagai ijon proyek tanggul laut di Biak yang merupakan proyek dari Kementerian PDT untuk menangani penanggulangan bencana.

Yesaya Sombuk disangkakan dengan pasal 12 huruf a atau b atau pasal 5 ayat 2 jo pasal 5 ayat 1 a atau b atau pasal 11 Undang-undang No 31 tahun 1999 sebagaimana diubah UU No 20 tahun 2001 tentang pemberantasan Tindak Pidana Korupsi mengenai pegawai negeri atau penyelenggara negara yang menerima hadiah karena jabatannya dengan ancaman pidana maksimal seumur hidup dan denda Rp1 miliar. Sedangkan kepada Teddy disangkakan pasal 5 ayat 1 huruf a atau b atau pasal 13 Undang-undang No 31 tahun 1999 sebagaimana diubah UU No 20 tahun 2001 tentang pemberantasan Tindak Pidana Korupsi mengenai orang yang memberi kepada penyelenggara negara yang bertentangan dengan kewajibannya dengan ancaman penjara paling lama adalah lima tahun dengan denda maksimal Rp250 juta. Yesaya diketahui adalah mantan Kepala Dinas Pendidikan dan Pengajaran Kabupaten Supiori dan baru dilantik menjadi Bupati Biak Numfor pada Maret 2014 lalu. (IN/SC/BS/MA)

DIRUT RSUD PIRNGADI MENDADAK SAKIT JANTUNG.................................................................... • DARI HALAMAN. 1 katanya. Tapi kita (penyidik, red) tidak percaya begitu saja," kata Wahyu seusai melaksanakan gelar perkara dugaan korupsi Alkes RSUD Pirngadi Medan di gedung Reskrimum Polda Sumut, Rabu (16/7). Karena itu, sambung dia, penyidik akan langsung melakukan pengecekan kondisi tersangka ke

rumahnya, termasuk tempat perawatan dan dokternya (tersangka). "Saya sudah perintahkan anggota saya untuk meninjau langsung kondisi tersangka dan akan mempertanyakan langsung, sakitnya apa, dirawat di mana, berapa lama, dokternya siapa dan kapan bisa diperiksa. Langsung aja begitu supaya jelas dan tidak membuat kita (penyidik) bingung," ujarnya.

Sebelumnya, Dirut RSUD Pirngadi, Medan, Amran Lubis ditetapkan sebagai tersangka dalam kasus dugaan korupsi proyek pengadaan Alat Kesehatan (Alkes) senilai Rp2,5 miliar TA 2012. Penetapan tersangka itu dilakukan setelah penyidik memiliki dua alat bukti permulaan yang cukup dan keterangan saksi. Selain Amran, tiga tersangka lainnya yang sudah terlebih dahulu mendekam

di sel tahanan Polresta Medan, sudah dilimpahkan ke Jaksa Penuntut Umum (JPU) Kejari Medan untuk kemudian disidangkan. Ketiganya yakni Sukartik, Kasubag RSUD Pirngadi dan Pejabat Pembuat Komitmen (PPK), Aspen Nawawi selaku rekanan dari PT Indo Farma Global Medica dan Tamsir Aritonga selaku sub kontrak dari PT Graha Agung Lestra. Sementara, Humas RSUD

Pirngadi Medan, Edison Peranginangin ketika dihubungi menyatakan, tidak akan melayani konfirmasi dari siapapun kecuali dengan wartawan khusus Pirngadi Medan, apalagi menyangkut korupsi yang melibatkan Dirut RSUD Pirngadi, Medan, Amran Lubis. "Maaf saya tidak mau berkomentar, kecuali dengan orang yang khusus liputan di Pirngadi Medan," pungkasnya. (DA/HER)

4 WNI TEWAS, 7 MASIH HILANG................................................................................................................. • DARI HALAMAN. 1 Malaysia dan dilansir AFP, Rabu (16/7). Kapal yang diyakini membawa 72 pekerja ilegal asal Indonesia, tersebut tenggelam pada Senin (14/7) malam di perairan dekat Johor, Malaysia. Menurut otoritas Malaysia, WNI yang ada di kapal tersebut tengah dalam perjalanan pulang ke rumahnya untuk merayakan akhir bulan Ramadan bersama keluarga.

Dalam operasi penyelamatan otoritas Malaysia sejak kemarin, sebanyak 61 orang termasuk 2 awak kapal berhasil diselamatkan. Secara terpisah, pejabat dari Malaysian Maritime Enforcement Agency (MMEA), Aminuddin Abdul Rashid menuturkan, dua jasad yang ditemukan pada Rabu (16/7) sama-sama berjenis kelamin laki-laki. Sedangkan dua jasad yang ditemukan terlebih dahulu di-

ketahui, menurut Konsul Kepolisan di KJRI Johor Bahru, Endro Sulaksono, merupakan seorang pria asal Madura dan seorang perempuan asal Mataram. Lebih lanjut, Aminuddin menyatakan, operasi pencarian terhadap 7 WNI yang masih hilang terus dilakukan. Aminuddin menambahkan, kapal tersebut tengah berlayar ke Batam ketika dikejar oleh kapal patroli maritim Malaysia. Kapal

tersebut bertabrakan dengan kapal patroli Malaysia dan kemudian tenggelam. Sementara informasi lainnya yang diperoleh menyebutkan diduga masih ada 10 warga negara Indonesia yang hilang akibat tenggelamnya kapal berpenumpang WNI di Perairan Tanjung Piai, Johor, Malaysia. Petugas masih melakukan pencarian. "Diduga masih ada sekitar 10 WNI yang masih hilang. KJRI

sudah memohon ke maritim Johor dan Polis Marin Johor untuk melakukan pencarian," ujar Konsul Kepolisan di KJRI Johor Bahru, Endro Sulaksono dalam keterangan tertulisnya, Rabu (16/7) Tenggelamnya kapal menewaskan dua orang WNI yakni seorang pria asal Madura dan seorang perempuan dari Mataram. "2 jenazah sedang dalam proses post mortem oleh Polis Marin Johor," ujarnya.(DK/BS/IN/MA)

SUMUT MASUK PRIORITAS PENGAWASAN ........................................................................................... • DARI HALAMAN. 1 Nasrullah tak merinci potensi masalah yang muncul di 9 provinsi tersebut, namun secara umum tak jauh dari kecurangan dalam proses rekapitulasi hingga potensi keamanan. "Terhadap beberapa provinsi lainnya Bawaslu hampir di setiap provinsi kami turun dengan tidak hanya komisioner tapi juga para staf dan pejabat struktural, kami turunkan di 33 provinsi untuk mengawal rekapitulasi," ujarnya.

Sementara komisioner Komnas HAM Manager Nasution, mengatakan keikutsertaan lembaganya dalam pengawasan Pilpres sebetulnya sudah dilakukan sejak sebelum pemungutan suara digelar pada 9 Juli. Namun kali ini dilakukan bersama dengan Bawaslu. "Kalau penghitungan suara berjenjang diselesaikan di tingkatannya dan tidak dibawa ke tingkat berikutnya, dengan asumsi kalau di TPS kemungkinan manipulasi itu kecil, baru

kemudian di tahap atasnya mungkin ada peluang-peluang," paparnya. "Sekarang mau masuk ke provinsi, maka teman-teman Komnas HAM dan Bawaslu akan intensifkan di tingkat kabupaten, provinsi dan nasional," imbuhnya. Sementara itu, Ketua Komnas HAM, Hafid Abbas mewaspadai adanya kepala daerah yang menyalahgunakan wewenang untuk mengintervensi proses rekapitulasi penghitungan suara Pemilu

Presiden dan Wakil Presiden. "Yang harus dicegah utamanya adalah 'abuse of power' kepala daerah untuk kepentingan tertentu. Data penyalahgunaan wewenang kepala daerah itu ada yang masuk ke kami," kata Hafid. Dia menjelaskan bentuk penyalahgunaan wewenang tersebut antara lain mengarahkan masyarakat untuk memilih pasangan calon tertentu dan membentuk pergerakan lokal guna memenangkan peserta

Pemilu tertentu. Oleh karena itu, Komnas HAM bekerja sama dengan Bawaslu untuk menekan potensi adanya kecurangan yang dilakukan melalui kekuasaan lokal selama proses rekapitulasi. "Kami berkoordinasi dengan Bawaslu untuk mencegah itu sehingga praktik kecurangan di tingkat lokal itu dapat dicegah agar tidak meluas. Biarlah ini menjadi ranah Bawaslu untuk menindaklanjuti kasus tersebut," jelasnya.( BS/ANT/MA)


Kamis 17 Juli 2014

MEDAN KITA

harian andalas | Hal.

2

Hasil Rekapitulasi Suara Pilpres di Medan

andalas Jokowi-JK Menang di 9 Kecamatan Lugas & Cerdas

PENERBIT PT. Star Media Internusa d/h. PT. Inti Media Nusantara PEMBINA Dr Eggi Sudjana SH MSi PEMIMPIN UMUM/PEMIMPIN REDAKSI Iskandar ST WKL PEMIMPIN UMUM/WKL PEMIMPIN REDAKSI/PENJAB H Baharuddin WAKIL PEMIMPIN REDAKSI II MA Siddik Surbakti, Christoffel Manurung SH MH PEMIMPIN PERUSAHAAN Amiruddin REDAKTUR PELAKSANA Gusliadi Ritonga SEKRETARIS REDAKSI Dian Purnama Sari KOORDINATOR DAERAH Agus Salim Ujung REDAKTUR Hamdani Nasution, Asril Tanjung, Hermawan, Yonan Febrian, M.Sulaiman STAF REDAKSI Asiong, Robenson Sidabariba, Yunan Siregar, Irwan Ginting, Felix Sidabutar, Thamrin Samosir, Desrin Pasaribu, Maguslim, Dedi Afrizal FOTOGRAPHER Hs Poetra SIRKULASI Septho IKLAN Syarifah PENASEHAT HUKUM Syahril SH SpN; Nur Alamsyah SH MH; Abu Bokar Tambak SH MHum; A Herwan Bispo SH, H. Syafrizal SH. MH ALAMAT REDAKSI/ TATA USAHA Jalan T Amir Hamzah Ruko Kompleks Griya Riatur Indah No. 182-184-186 Medan NOMOR REKENING BRI Unit Kapten Muslim Medan a/n Amiruddin Mendrofa No. Rekening 3383-01-027966-53-5 BCA KCP Tomang Elok a/n Amiruddin Mendrofa No. Rekening 7865078382 Iklan Warna (FullColour) Rp. 15.000/mm kolom Iklan Hitam Putih Rp 10.000/mm kolom Iklan Keluarga/Ucapan Selamat Rp 3.500/mm kolom TELEPON (061) 8449800 FAKSIMILE (061) 8462800 EMAIL REDAKSI:andalas.redaksi@gmail.com andalasnewsmedan@gmail.com IKLAN: marketingandalas@gmail.com PENCETAK CV. Grafika Sumatera. Isi di Luar Tanggungjawab Pencetak

EDITORIAL

Butuh Teladan Wujudkan Suasana Kondusif

K

PU akan segera mengumumkan hasil Pilpres 2014 pekan depan, tepatnya pada 22 Juli. Kedua capres diharapkan dapat meredam para pendukungnya untuk menghindari potensi konflik pasca pengumuman. "Yang penting adalah meredam terjadinya konflik. Maka berikanlah kesejukan kepada masyarakat," kata peneliti senior Lembaga Ilmu Pengetahuan Indonesia (LIPI) Siti Zuhro, Rabu (16/7). Menurutnya, masih banyak masyarakat Indonesia yang masih belum berpijak pada rasionalitas, aspek dukungan emosional cenderung lebih menonjol. Maka potensi konflik akan tetap ada dalam masyarakat yang gampang terpicu emosinya. "Ketidakrasionalan bisa men-trigger konflik karena tingkat emosional sudah tinggi. Tingkat harapan kepada capres masing-masing sudah terlanjur tinggi juga," katanya. Masyarakat butuh teladan mewujudkan suasana kondusif."Teladan itu harus muncul, tak lain dan tak bukan harus dari caprescawapres yang bersangkutan,"katanya. Munculnya keteladanan dan sikap fair dari capres-cawapres merupakan kunci utama dalam upaya mencegah kemungkinan terjadinya kisruh pasca pengumuman hasil Pilpres 2014. Munculnya konflik memang sangat dimungkinkan terjadi, sebab hingga kini masing-masing capres dan cawapres, tetap merasa diri sebagai pemenang. Dan, cilakanya dimunculkan opini ke tengah publik, bahwa jika sampai pihak lawan yang dinyatakan KPU sebagai pemenang, maka dipastikan telah terjadi kecurangan. Ironisnya, hampir semua kaum intelektual dan para tokoh nasional yang tergabung dalam tim pemenangan capres-cawapres, sudah sejak lama kehilangan rasionalitas dan objektivitasnya dalam bersikap dan menyimpulkan sebuah permasalahan dari sisi intelektualitas (ilmiah). Yang menonjol adalah kesimpulan berdasarkan pendekatan kepentingan atau subjektivitas. Banyaknya kaum intelektual dan agamawan yang banting setir menjadi barisan pendukung kedua pasangan capres-cawapres, akhirnya menimbulkan kebingungan di tengah masyarakat kita, dan mulai kehilangan tokoh panutan yang layak diteladani perilakunya dan diikuti perkataannya. Dalam hal ini kita melihat munculnya degradasi independensi sebagai konsekuensi ketidakmapuan para intelektual, cendekiawan dan para tokoh agamawan kita, untuk membentengi diri dari godaan kepentingan politik sesaat. Kalangan cendekiawan yang sebelumnya diharapkan tampil menjadi the rising star dan sosok guru bangsa berikutnya, akhirnya tergerus oleh syahwat ingin mendapatkan uang dan jabatan. Nah, ketika rakyat Indonesia membutuhkan munculnya keteladanan dalam upaya mewujudkan suasana kondusif serta mencegah munculnya konflik horizontal di tengah masyarakat, akhirnya diperlukan kerja keras pihak lain, semisal aparat keamanan untuk turun tangan, sebab rakyat tak lagi memiliki figur yang bisa dijadikan teladan. Sungguh ironis...!(**)

Medan-andalas Pasangan calon presiden/wakil presiden nomor urut 1 PrabowoHatta mengungguli pasangan nomor urut 2 Jokowi-JK di Kota Medan dengan selisih sebanyak 43.848 suara. Dari data rekapitulasi penghitungan perolehan suara hasil Pemilu Presiden dan Wakil Presiden 2014 yang digelar KPU Kota Medan di Hotel Dharma Deli, Rabu (16/7), Prabowo-Hatta mengantongi 530.243 suara, sedangkan Jokowi-JK 486.395 suara. Dari 21 kecamatan di Kota Medan, pasangan Prabowo-Hatta yang diusung koalisi Partai Gerindra, Golkar, PPP, PKS, PAN, Demokrat, dan PBB itu menguasai perolehan suara di 12 kecamatan meliputi Medan Sunggal, Medan Denai, Medan Deli, Medan Belawan, Medan Amplas, Medan Area, Medan Johor, Medan Marelan, Medan Labuhan, Medan Tembung, Medan Maimun, dan Medan Perjuangan. Sementara pasangan Jokowi-JK yang diusung koalisi PDIP, Partai NasDem, PKB, Partai Hanura, dan PKPI memenangi perolehan suara di 9 kecamatan meliputi Medan Kota, Medan Helvetia, Medan Barat, Medan Tuntungan, Medan Polonia, Medan Petisah, Medan Baru, Medan Timur, dan Medan Selayang.

andalas/hs poetra

REKAPITULASI - Komisioner KPU Medan memimpin jalannya proses penghitung perolehan suara hasil Pemilihan Presiden 2014 di Hotel Dharma Deli, Jalan Balai Kota, Medan, Rabu (16/ 7). KPU Medan menggelar rapat pleno terbuka rekapitulasi hasil penghitungan perolehan suara pilpres tingkat Kota Medan. Rapat pleno yang mendapat perhatian dan pengawalan ketat dari pihak kepolisian itu dipimpin langsung Komisioner KPU Kota Medan Divisi Teknis Penyelenggara, Pandapotan Tamba. Proses pembacaan hasil rekapitulasi dilakukan secara bergilir oleh masing-masing ketua PPK dari seluruh kecamatan yang ada di Kota Medan dengan dihadiri unsur

Panwaslu Kota Medan, saksi dari masing-masing pasangan capres/ cawapres. Setiap sudut gedung hotel tidak luput dari penjagaan petugas Polresta Medan dan Polda Sumut. Setiap pengunjung yang hendak mengikuti rekapitulasi hasil penghitungan perolehan suara mendapatkan pemeriksaan identitas secara berlapis.

Gaji ke-13 PNS Pemprovsu Tunggu PMK Medan-andalas Seluruh pegawai negeri sipil (PNS) di lingkungan Pemerintah Provinsi Sumatera Utara (Pemprovsu) saat ini masih berharapharap cemas soal gaji ke-13 yang rumornya akan dicairkan dalam beberapa hari ke depan. Sekretaris Daerah (Sekda) Provsu Nurdin Lubis mengatakan pencairan gaji ke-13 tersebut hanya tinggal menunggu surat edaran Menteri Keuangan. "Gaji ke-13 sudah, namun kita sedang menunggu surat edaran sesuai Peraturan Menteri Keuangan (PMK). Pasti segera kita bayarkan," jelas Sekdaprovsu, Rabu (16/7). Pemprovsu, kata Nurdin Lubis, pada dasarnya tidak ingin menundanunda pembayaran gaji ke-13 setiap tahunnya. Namun secara prosedural, tetap saja harus menunggu instruksi Menteri Keuangan melalui surat edaran. "Begitu surat kita terima maka segera dicairkanlah gaji itu," ujarnya. Diakui Nurdin Lubis, kalau peraturan pemerintah (PP) soal gaji ke-13 sudah ada, pihaknya akan segera menindaklanjutinya. "Jadi memang tinggal menunggu itu (surat edaran)," ucapnya lagi.

Ditegaskan sekda, bahwa Pemprovsu telah menyiapkan pembayaran gaji ke-13 untuk 12 ribu lebih PNS di lingkup Pemprovsu. "Jumlah uang yang diperoleh seperti gaji sebulan. Jadi ya seperti diterima biasanya, sesuai golongan masingmasing," sebutnya. Parsel Ditiadakan Disinggung mengenai memberi atau menerima parsel Lebaran, Nurdin menegaskan tahun ini pihaknya meniadakannya. "Sama seperti Pemko Medan. Kita juga tidak menerima. Malah surat itu langsung kita terima dari KPK, dan akan kita sebarluaskan ke seluruh SKPD agar tidak menerima parsel," tandasnya. Seperti diketahui bahwa Presiden SBY pada 3 Juli 2014 telah menandatangani Peraturan Pemerintah Nomor 53 Tahun 2014 tentang Pemberian Gaji/Pensiun/ Tunjangan Bulan Ketiga Belas Bagi PNS, Anggota TNI, Anggota Polri, Pejabat Negara, dan Penerima Pensiun/Tunjangan. Disebutkan dalam PP itu, para pejabat negara yang berhak memperoleh gaji ke-13 itu adalah Presiden, Wakil Presiden; Ketua,

Wakil Ketua, dan anggota MPR, DPR, dan DPD; Ketua, Wakil Ketua, Ketua Muda, dan Hakim Agung MA serta Ketua, Wakil Ketua, dan Hakim pada semua badan peradilan kecuali hakim ad hoc; Ketua, Wakil Ketua dan Anggota MK, BPK dan Komisi Yudisial. Kemudian Ketua dan Wakil Ketua KPK; Menteri dan Jabatan setingkat Menteri; Gubernur dan Wakil Gubernur; Bupati/Wali Kota dan Wakil Bupati/Wakil Wali Kota; serta pejabat negara lainnya yang ditentukan oleh undang-undang (UU). Di mana diantaranya PNS, anggota TNI, anggota Polri, Pejabat Negara, dan Penerima Pensiun/ Tunjangan diberikan gaji/pensiun/ tunjangan bulan ketiga belas dalam Tahun Anggaran 2014. Sebelumnya, salah seorang PNS di lingkungan Pemprovsu mengaku hingga saat ini belum menerima gaji ke-13. Namun ia mengaku berdasarkan informasi yang diterima bahwa pekan depan gaji tersebut akan cair. "Kantor saya belum terima dan informasinya Minggu depan akan keluar," ucap salah seorang PNS yang tidak ingin namanya ditulis, Rabu (16/7).(WAN)

Di luar gedung juga terlihat kendaraan taktis Barracuda dan unit penjinak bom yang turut disediakan petugas kepolisian guna mengantisipasi hal-hal yang tidak diinginkan. Kapolda Sumut Irjen Pol Syarief Gunawan juga tampak turun langsung memantau proses rekapitulasi hasil penghitungan suara Pilpres 2014 tingkat Kota Medan. Orang nomor satu di jajaran Polda Sumut itu terlihat berdiri di salah satu sudut ruangan tempat berlangsungnya pleno sambil mengamati jalannya proses rekapitulasi. Sejumlah perwira kepolisian yang sebelumnya berjaga langsung mendampinginya. "Saya ingin memastikan bahwa

proses ini tetap dalam pengawasan kita, informasi yang sampai kepada saya sebagian besar sudah menyelesaikan penghitungannya hari ini," terangnya kepada wartawan di sela-sela memantau pengamanan tersebut. Dia menegaskan, Polda Sumut dan jajarannya tetap melakukan pengawalan selama proses rekapitulasi pilpres berlangsung. Seluruh personel yang dilibatkan dalam pemilu masih terus bersiaga mengantisipasi segala bentuk ancaman terhadap kondusifitas. "Masih tetap diupayakan pengawasan, bila perlu hingga pasca 22 Juli nanti sekaligus menjelang operasi ketupat untuk Hari Raya Idul Fitri,� tandasnya.(THA)

Berikut perolehan suara dari 21 kecamatan: No. 1. 2. 3 4 5. 6. 7. 8. 9. 10. 11. 12. 13. 14. 15. 16. 17. 18. 19. 20. 21.

Kecamatan Medan Kota Medan Sunggal Medan Helvetia Medan Barat Medan Denai Medan Deli Medan Tuntungan Medan Belawan Medan Amplas Medan Area Medan Johor Medan Marelan Medan Labuhan Medan Tembung Medan Maimun Medan Polonia Medan Perjuangan Medan Petisah Medan Baru Medan Timur Medan Selayang

Prabowo/Hatta 16.439 27.470 33.517 19.269 38.688 39.353 12.319 21.862 33.273 32.862 33.926 39.648 28.948 36.652 12.801 11.286 25.497 11.954 6.607 28.108 19.764

Jokowi/JK 25.773 24.877 35.254 20.754 28.462 29.295 27.223 17.425 20.574 22.676 27.539 20.964 22.552 26.457 9.913 12.557 24.598 22.355 12.637 28.932 25.578

(Sumber KPU Kota Medan)

95 Ribu Peserta SBMPTN Tak Memiliki Skor Nilai 1.850 Peserta Lolos ke Unimed, 2.809 ke USU

Medan-andalas Hasil Seleksi Bersama Masuk Perguruan Tinggi Negeri (SBMPTN) Tahun Akademik 2014/2015 diumumkan secara serentak oleh 64 PTN se-Indonesia. Sebanyak 1.850 peserta lolos ke Universitas Negeri Medan (Unimed) dari 17.424 pendaftar. Sedangkan sebanyak 2.809 peserta lolos ke Universitas Sumatera Utara (USU). “Pengumuman kelulusan SBMPTN tersebut sudah bisa dilihat melalui laman https://pengumuman.sbmptn.or.id sejak Rabu (16/7) pukul 17.00 WIB,� ujar Rektor Unimed Prof Dr Ibnu Hajar melalui Ketua Panitia Lokal (Panlok) SBMPTN Unimed Prof Khairil Ansari MPd kepada wartawan di Kampus Unimed, Rabu (16/7) sore. Didampingi Humas Unimed Muhammad Surip SPdI, Khairil mengungkapkan, dari total 1.850 peserta yang dinyatakan lulus tersebut terdiri dari Soshum 1.301 orang dan Saintek 549 orang. "Para peserta SBMPTN 2014 yang mendaftar di Unimed tidak hanya berasal dari Sumut, namun juga berasal dari 15 provinsi lain seperti Papua, Kalimantan Timur, Jawa Tengah, Jawa Timur, Jawa Barat, Yogyakarta, Jakarta, Sumatera Selatan, Sumatera Barat, Bengkulu, Lampung, Jambi, Riau, Kepulauan Riau, dan Aceh. Peserta yang lulus didominasi oleh Sumut, yakni sebanyak 1308 orang," paparnya. Khairil yang juga Pembantu Rektor (PR) I Unimed menyebutkan dari seluruh fakultas yang ter-

andalas/hs poetra

UJIAN - Peserta Seleksi Bersama Masuk Perguruan Tinggi Negeri (SBMPTN) tahun 2014 saat mengikuti ujian tulis di Gedung Serba Guna Jalan Willem Iskandar, Medan, Selasa (17/6) lalu. dapat di Unimed, Fakultas MIPA yang memiliki jumlah peserta SBMPTN terbanyak mencapai 393 orang. Disusul oleh Fakultas Bahasa dan Seni (364 orang), Fakultas Ilmu Sosial (244 orang), Fakultas Ilmu Keolahragaan (229 orang), Fakultas Ekonomi (224 orang), dan Fakultas Teknik (195 orang). "Hasil penilaian SBMPTN secara nasional menentukan peserta

SBMPTN 2014 dengan nilai terbaik berasal dari Undip, Fakultas Kedokteran dengan nilai 1.051; disusul oleh Universitas Indonesia, Fakultas Akuntansi dengan nilai 848; dan peserta SBMPTN yang berhasil meraih nilai tertinggi ketiga berasal dari Universitas Malang, Fakultas Pendidikan Bahasa dengan nilai 766," paparnya. Selain itu, ada juga peserta

SBMPTN 2014 yang tidak memiliki skor nilai sama sekali. "Secara nasional, jumlahnya lebih dari 95 ribu peserta. Hal itu disebabkan oleh kesalahan peserta dalam mengisi data dan melingkari opsi pilihan di luar lingkaran dan mungkin melakukan kesalahan lain sehingga skornya tidak keluar," jelasnya. Adapun para peserta yang dinyatakan lulus SBMPTN diwajibkan

melakukan registasi secara online dan membayar uang kuliah mulai 7 - 13 Agustus 2014 mendatang. Registrasi online dapat dilakukan melalui laman http://baak. unimed.ac.id. Segeralah melakukan registasi online, peserta SBMPTN meregister langsung ke Unimed dengan menyerahkan syarat-syarat yang ditentukan diantaranya menyerahkan kartu tanda bukti pendaftaran SBMPTN, Surat Keterangan Tanda Lulus atau ijazah asli, menyerahkan borang biodata dan surat pernyataan mematuhi peraturan yang telah dicetak, menyerahkan lembar fotokopi bukti pembayaran uang kuliah dan memperlihatkan aslinya dan syaratsyarat lainnya. "Kami mengimbau kepada peserta yang sudah lulus untuk mendaftar ulang sampai batas waktu yang telah ditentukan, 13 Agustus 2014 pukul 14.30 WIB. Apabila para calon mahasiswa tidak dapat mendaftar ulang dengan alasan apapun, maka akan dinyatkan gugur," pungkasnya. Sementara itu, Ketua Panlok USU Prof Zulkifli Nasution kepada wartawan di Kampus USU, Rabu (16/7) menyebutkan, sebanyak sebanyak 2.809 peserta SBMPTN dinyatakan diterima di USU untuk 47 program studi (prodi). "Kepada calon mahasiswa baru yang lulus tersebut diwajibkan mengikuti pendaftaran ulang pada tanggal 4 - 15 Agustus 2014 dengan tahapan pendafataran dapat diakses pada laman website www.usu. ac.id," imbuhnya.(HAM)


Kamis 17 Juli 2014

MEDAN KITA

harian andalas | Hal.

3

Wagubsu Optimis:

Sinergi Mebidangro Bisa Kalahkan Surabaya Medan-andalas Wakil Gubernur Sumatera Utara mengajak dua kota dan dua kabupaten untuk memaksimalkan potensi dalam upaya menggerakkan laju roda pembangunan di Sumut. Dua kota itu adalah Medan dan Binjai, sedangkan dua kabupaten yaitu Deli Serdang dan Karo. Empat daerah ini dikenal dengan singkatan Mebidangro. Daerah ini merupakan daerah penyangga Sumut yang memiliki peran strategis dalam memengaruhi pertumbuhan perekonomian. Ajakan tersebut disampaikan Wagubsu Ir H Tengku Erry Nuradi MSi dalam acara Safari Ramadan Pemprov Sumut bersama jajaran Pemko Binjai di Pendopo Umar Baki, Rumah Dinas Wali Kota Binjai HM Idaham SH MH, di Binjai, Kamis (16/7). Turut dalam rombongan Tim Safari Ramadan Pemprov Sumut antara lain Kepala Dinas (Kadis) Pendapatan Razali SSos, Kadis Perindustrian dan Perdagangan Bidar Alamsyah, Staf Ahli Bidang Pertanahan dan Aset Drs Robertson, Kepala Biro Umum M Alia Gani Manurung, Ustaz Kasman Lubis, dan sejumah jajaran Pemprov Sumut lainnya. Sementara jajaran Pemko Binjai terlihat Wali Kota HM Idaham SH MH, Kapolres Binjai AKBP Marcelino Sampouw SH SIk, Kasdim Mayor Inf Supriono, Kajari Binjai Wilmar Ambarita SH, dan sejumlah SKPD lainnya. "Pembangunan yang harmonis dan sinergi di empat wilayah ini akan menjadikan kota metropolitan yang luar biasa. Ini juga akan berpengaruh terhadap roda pembangunan dan perekonomian di Sumatera Utara," sebut Erry. Keempat daerah tersebut saling mendukung, karena satu dengan lainnya memiliki potensi yang berbeda. Deli Serdang dan Karo misalnya, kaya akan hasil pertanian dan sumber daya alam. Sedangkan Medan dan Binjai memiliki SDM dan sentra perdagangan yang mendukung pemasaran hasil pertanian. "Saya optimis akan terbentuk kota metropolitan mengalahkan Kota Surabaya sebagai kota terbesar kedua setelah Jakarta," ujar Erry. Menurut Erry, harapan tersebut bukan mimpi semata, karena Mebidangro kaya akan potensi, namun belum tergali secara maksimal saat ini. Sementara Wali Kota Binjai Idaham menyambut baik program Mebidangro sebagai langkah strategis menciptakan kota metropolitan di Sumut. "Semua potensi yang dimiliki Kota Binjai akan kita maksimalkan untuk mendukung kehadiran kota metropolitan gabungan empat daerah," sebut Idaham. Dalam acara tersebut, Tim Safari Ramadan Pemprov Sumut menyerahkan santunan kepada 100 anak yatim, 100 ulama, dan bantuan pembangunan Masjid Nurul AlMuslimin Jalan Imam Bonjol, Binjai. (WAN)

Banjir Rob Menyisakan Lumpur dan Sampah Belawan-andalas Sepekan belakangan ini banjir rob (pasang naik besar air laut) melanda Kecamatan Medan Belawan hingga merendam permukiman warga di enam kelurahan menyisakan sampah dan lumpur. Dari pantauan andalas ketinggian banjir rob kini mulai menyusut, tetapi sebagian wilayah permukiman warga air laut masih merendam dengan ketinggian 10 hingga 30 centimeter. Menurut Rusli (42), warga Belawan sudah merasa tidak nyaman lagi tinggal di pantai-pantai lau di Belawan karena kerap dilanda banjir rob atau pasang perdani (bulan purnama). Setiap banjir rob datang sebagian besar rumah di kawasan Belawan terendam air laut sehingga merusak perabotan rumah tangga. Di samping itu pasca-banjir rob juga menyisakan lumpur, sampah, dan bau busuk. Sementara itu, Armen Tanjung (51) warga Uni Kampung Belawan mengatakan, Rabu (16/7) dia baru dapat membersihkan lumpur dari dalam rumahnya setelah banjir rob mulai surut. Kondisi ini sangat mengganggu kenyamanan warga dan kegiatan warga mencari nafkah. "Bahkan kesehatan warga juga bisa terganggu," katanya. Dia mengharapkan pemerintah dapat mencari solusi mengatasi banjir rob atau pasang perdani yang semakin sering melanda wilayah Belawan karena sudah cukup meresahkan dan mengganggu sendi-sendi kehidupan masyarakat di kota pelabuhan itu. (DP)

Kamis, 17 Juli 2014

Medan Panas 35 Derajat Celcius Hingga Akhir Juli

andalas/hs poetra

TERJEBAK - Sebuah truk pengangkut sembako terjebak di lubang galian limbah di Jalan Timor, Medan, Selasa (15/7). Warga berharap Pemerintah Kota Medan melakukan pengawasan ketat terhadap pengerjaan proyek galian agar tidak asal jadi sehingga tidak menimbulkan korban.

Dadan Ramdan

Tak Menyangka Meraih Profesor Medan-andalas Dr Ir Dadan Ramdan MEng, MSc jauh dari penampilan seorang profesor yang biasanya tampil dengan kepala botak dan kaku. Dadan tetap tampil smart, dinamis, dan supel. Padahal, Dadan Ramdan kini menyandang jabatan guru besar (profesor) dalam bidang ilmu programan komputer dan teknik kendali pada Fakultas Teknik Universitas Medan Area (UMA). "Saya juga tidak menyangka meraih gelar profesor di usia 50 tahun. Sebab, saya baru setahun menyandang gelar doktor dari University Sains Malaysia," tutur ayah empat anak ini kepada wartawan, Rabu (16/ 7) setelah beberapa hari mengetahui SK profesornya telah ditandatangani Presiden Susilo Bambang Yudhoyono dan kini berada di Kantor Kopertis Wilayah I Sumut. Dalam waktu dekat, Dadan bersama Rektor UMA Prof Dr HA Ya’kub Matondang MA diundang Kopertis untuk menerima SK pengangkatan guru besar itu. “Insya Allah dalam waktu dekat, Kopertis akan menyerahkan SK itu kepada kami,” tuturnya. Menurut pandangan Dadan, setahun menyandang gelar doktor di USM dan langsung memperoleh profesor merupakan anugrah. Ini adalah buah dari kerja keras dan doa keluarga besarnya yang sangat mendukung tekadnya untuk meraih ilmu pengetahuan setinggi-tingginya. Sebelumnya, 10 buah karya ilmiahnya

Prof Dr Ir Dadan Ramdan MEng, MSc menembus jurnal internasional. “Bagi saya ini adalah berkah/kado dari Allah di bulan suci Ramadan. Dengan predikat gelar profesor ini, saya akan selalu berusaha melakukan inovasi dalam bidang yang saya geluti sebagai Guru Besar Teknik Elektro UMA,” ucap Dosen Kopertis Wilayah I Dpk UMA ini. Dia mengatakan, di era sekarang ini, untuk meraih gelar profesor tidak mudah, selain harus memenuhi sejumlah persyaratan, juga diwajibkan menulis jurnal

internasional sebanyak mungkin. "Alhamdulillah, tidak sia-sia saya rajin menulis jurnal internasional," jelas alumnus ITB ini. Dadan merasakan menjadi salah seorang yang beruntung karena selama menimba ilmu selalu mendapat beasiswa. "Beasiswa selalu menyertai pendidikan saya. Bahkan setelah memperoleh S2 di ITB, saya kembali memperoleh beasiswa S2 di sebuah perguruan tinggi di Jepang, " kata anak kedua dari lima bersaudara dari pasangan Achmad Dahlan dan almarumah Entin Udarsih ini. Lahir di Bandung pada 5 Februari 1964, putra pensiunan PTPN di Jawa Barat ini mengaku bisa meraih semua keinginannya tidak terlepas dari dukungan luar biasa dari istri tercinta. Bahkan, ketika menimba ilmu di Jepang, sang istri tetap tabah menemaninya dalam kondisi keterbatasan materi. Ketua Lembaga Penjamin Mutu (LPM) UMA ini menuturkan, sebagai guru besar di UMA, dirinya akan mengabdikan segala ilmunya kepada masyarakat, khususnya mahasiswa. Dia berharap anak didiknya akan lebih hebat dari dia. "Setelah meraih gelar profesor ini, semua prestasi bidang akademik sudah saya peroleh. Mimpi duniawi sudah saya peroleh. Ada mimpi belum saya laksanakan, yakni naik haji bersama keluarga. Apalagi anak ketiga saya sudah meminta saya agar menunaikan ibadah haji," ujarnya. (HAM)

Medan-andalas Kepala Bidang Data dan Informasi Badan Metereologi Klimatologi Geofisika (BMKG) Wilayah I Sumatera Utara Hendra Suwarta memprediksi suhu panas hingga 35 derajat celcius yang melanda Kota Medan dan sekitarnya akan terjadi hingga akhir Juli mendatang. Meski begitu, sebutnya, potensi hujan di Medan tetap masih ada walaupun dengan intensitas hujan ringan atau sedang. “Potensi hujan di sore atau malam hari masih tetap terjadi walaupun panasnya sangat terik di bulan puasa ini," jelasnya. Selain mengurangi aktvitas di luar ruangan, Hendra Swarta mengimbau sebaiknya masyarakat menjaga kesehatan dengan mengonsumsi makanan yang seimbang saat bulan puasa. Sementara pengamat Kesehatan Kota Medan dr Delyuzar SpPA(K) menyarankan agar menjaga kesehatan tubuh pada saat menghadapi puasa dengan kondisi cuaca panas. “Masyarakat sebaiknya mengurangi aktivitas di luar ruangan. Selain itu juga mengonsumsi makanan yang seimbang, baik pada saat sahur maupun berbuka puasa,” harapnya. Kalaupun beraktivitas di luar ruangan, saran Delyuzar, sebaiknya masyarakat menggunakan pelindung kepala. Untuk makanan, masyarakat sebaiknya mengonsumsi makanan dengan gizi berimbang. Waktu sahur, selain makan sayuran dan buahbuahan, juga perbanyak minum air putih. Hendra Suwarta kembali menuturkan, suhu panas tidak hanya terjadi pada siang hari, tetapi juga akan terjadi pada malam dan pagi hari. Hal itu bukan hanya dikarenakan posisi matahari berada di bumi utara saja, namun juga disebabkan pemanasan global dan faktor lokal. Seperti, berkurangnya pohon dan berganti dengan permukiman yang padat. Tidak hanya itu, bertambahnya jumlah kendaraan juga menjadi penyebab panas semakin tinggi. “Semakin banyak kendaraan, maka semakin banyak juga polusi yang dikeluarkan. Ini banyak terjadi di perkotaan seperti di Kota Medan. Oleh karenanya, masyarakat diharapkan benar-benar menjaga kesehatan pada saat musim panas ini. Selain menjaga tubuh agar tidak dehidrasi, diharapkan juga memakai masker, karena debu jalan dan polusi bisa memengaruhi kesehatan,” terangnya. Selain itu, ia juga mengingatkan masyarakat agar tetap waspada dengan angin kencang dan angin puting beliung, baik saat panas maupun menjelang hujan. (YN)

Eldin Lantik Pengurus BPSK Medan 2014-2019 Medan-andalas Wali Kota Medan Dzulmi Eldin mengatakan, pembentukan Badan Penyelesaian Sengketa Konsumen (BPSK) adalah wujud tanggung jawab pemerintah kepada masyarakat dalam menyelesaikan sengketa konsumen, baik itu melalui konsiliasi, mediasi, maupun arbitrase. "Keberadaan BPSK ini juga diharapkan dapat menciptakan iklim dunia usaha yang lebih sehat serta turut mendorong lahirnya perusahaan yang tangguh dalam menghadapi persaingan, melalui penyediaan barang dan jasa yang semakin berkualitas dan harga yang wajar

di tengah-tengah masyarakat," kata Eldin saat melantik Pengurus BPSK Kota Medan periode 2014-2019 di Balai Kota Medan, Rabu (16/7). Pelantikan ini berdasarkan Keputusan Menteri Perdagangan RI Nomor: 676/M-DAG/KEP/4/ 2014 tanggal 22 April 2014. Pembentukan BPSK wajib dilakukan di semua daerah di Indonesia termasuk di Kota Medan. Menurut Eldin, sebagai kota yang berkembang tentunya dihadapkan kepada berbagai persoalan ketidakpuasan masyarakat terutama dalam berbagai transaksi jual beli, terlebih lagi dengan semakin

dekatnya pemberlakuan era Masyarakat Ekonomi Asean 2015. "Di era ini pasar lokal akan semakin dibanjiri dengan produk-produk dari seluruh negara tetangga di kawasan Asean. Kita berharap dengan terbentuknya BPSK ini maka perselisihan antara konsumen dan pelaku usaha dapat diselesaikan secara arif dan bijaksana sesuai dengan aturan yang berlaku," ujarnya. Eldin juga berpesan kepada pengurus BPSK yang baru dilantik agar dapat bekerja profesional untuk menyelesaikan berbagai permasalahan yang timbul di tengah-tengah

masyarakat sehingga Kota Medan tetap memiliki atmosfer yang sejuk, bukan saja bagi konsumen namun juga bagi dunia usaha. "BPSK perlu didorong untuk memperluas akses masyarakat terhadap badan ini. Di samping itu BPSK juga harus memonitor berbagai strategi pemasaran yang dapat merugikan konsumen," tandasnya. Kepala Dinas Perindustrian dan Perdagangan Kota Medan Syahrizal Arif dalam kesempatan itu menjelaskan, BPSK adalah salah satu badan yang menyelesaikan sengketa antara produsen dan konsumen. BPSK merupakan badan independen yang bisa memberikan solusi kepada konsumen dan produsen dalam menyelesaikan sebuah sengketa.

"Di BPSK, dari Januari sampai Juli 2014 sudah 78 perkara yang masuk, diantaranya adalah masalah asuransi, real estate, dan leasing. Dan, masalah yang paling banyak masuk adalah leasing," ungkapnya. Susunan Anggota BPSK Kota Medan yang dilantik terdiri dari lima unsur pemerintahan yakni Syahrizal Arif, drg Hj Usma Polita, Suriono, Abdul Rahim, Eben Ezer Panggabean. Sedangkan lima dari unsur konsumen adalah HM Dharma Bakti Nasution SH, Hj Erlina SH, Siti Aisyah Dana SH, Muhammad Irfan SH, dan Faisal Riza SH. "Selanjutnya lima pengurus lainnya adalah dari unsur pelaku usaha, yakni Drs Sulazy, Drs Azwar, Ahsanul Fua’ad Saragih SH, Drs Khairul Mahali, dan M Djanel Hamjas SH," jelasnya.(BEN)


Kamis 17 Juli 2014

HUKUM & KRIMINAL

harian andalas | Hal.

4

Dipanggil Sebagai Tersangka, Wabup Nisel Mangkir Medan-andalas Wakil Bupati (Wabup) Nias Selatan (Nisel) Hukuasa Nduru, mangkir (tidak hadir, red) memenuhi panggilan penyidik Subdit III/Tipikor Direktorat Reskrimsus Poldasu. Orang nomor dua di Nisel itu dijadwalkan diperiksa, Senin (14/7) sebagai tersangka dalam kasus dugaan korupsi pengalihan lahan fasilitas umum ke lahan Balai Benih Induk (BBI) Kabupaten Nisel. Namun hingga, Rabu (16/7), tersangka tak juga 'nongol' di Mapoldasu. Tak ada keterangan resmi tentang ketidakhadiran tersangka "Kita sudah layangkan surat panggilan kepada Wakil Bupati Nisel Hukuasa Nduru yang seyogiannya. diperiksa kemarin (Senin 14/7 red), namun sampai sekarang tidak ada kabar," kata Kanit II/Tipikor, Kompol HM Hasan By SH, Rabu (16/7). Mantan Kanit Buser dan Kanit Idik I/ Jatanras Satreskrim Polresta Medan itu itu mengatakan, jika sampai, Kamis (17/7), wakil bupati itu tidak memberi jawaban ketidakhadirannya, maka akan segera dilayangkan panggilan kedua. "Bila panggilan kedua juga tidak dipenuhi, yah kita akan lakukan panggilan ketiga disertai upaya paksa," sebutnya. Dijelaskannya, Hukuasa Nduru telah diperiksa dua pekan lalu. Usai pemeriksaan, pada Rabu (2/7) lalu dilakukan gelar perkara. Kesimpulannya, status Wakil Bupati Nisel

dari saksi ditingkatkan menjadi tersangka. "Pemanggilan dengan status tersangka baru kali ini, namun yang bersangkutan tidak hadir," sebut mantan Kasatreskrim Polres Tebingtinggi tersebut. Wabup Nisel itu ditetapkan sebagai tersangka dalam kasus dugaan korupsi pengalihan lahan fasilitas umum ke lahan Balai Benih Induk (BBI) Kabupaten Nisel. Awalnya, Pemkab Nisel menganggarkan Rp11 miliar dari APBD TA 2012 untuk pembelian lahan yang akan digunakan membangun perkantoran dan fasilitas umum lainnya. Namun, dana itu dialihkan untuk membeli lahan BBI. Ironisnya, dana sebesar Rp11 miliar itu hanya untuk membeli lahan seluas 6,4 hektar. Padahal, lahan 6,4 hektar yang dibeli Firman Adil Dachi (adik kandung Bupati Nisel Idialisman Dachi) dari masyarakat hanya Rp865 juta. Dari hasil audit BPKP, Pemkab Nisel membeli lahan 6,4 Ha tidak sesuai nilai jual objek pajak (NJOP). Terjadi mark up harga yang mengakibatkan negara dirugikan Rp9,9 miliar. Dalam kasus tersebut, penyidik Subdit Tipikor Poldasu telah menahan empat orang tersangka yaitu Firman Adil Dachi (adik kandung Bupati Nisel), Sekda Nisel Asa'aro Laia, Asisten I Feriaman Sarumaha dan anggota tim penafsir harga tanah Roky Duha. Keempat tersangka sudah ditahan dan diduga Wabup Nisel akan menyusul. (DA)

Sidang Oknum Guru Cabul Ricuh Medan-andalas Oknum guru SMK 8, Jln DR Mansur, Medan, Ali Hasmi Nasution tertunduk lesu saat didudukkan di bangku peskaitan sebagai terdakwa dalam persidangan yang di gelar di PN Medan, Rabu (16/7). Sidang mendadak ricuh. Pasalnya keluarga korban mengamuk kepada saksi Erni yang meringankan terdakwa. James Douglas Bangun abang kandung PP mengatakan mereka menganggap Guru Bahasa Indonesia yang bertugas di Sekolah Menengah Kejuruan Negeri (SMK) 8 Medan itu memberikan keterangan palsu atau sengaja dibuat-buat. "Kami nanya ke dia (Erni), apa maksud dia memberi keterangan kalau kepala sekolah memang lagi mual mual makanya minta urut. Kami semua marah-marah sama dia," kata James Douglas Bangun di Pengadilan Negeri (PN) Medan. Menurut James Bangun yang merupakan kakak korban saat di persidangan saksi Erni juga sempat dibentak oleh majelis hakim yang diketuai oleh Dahlan Sinaga. "Keterangan banyak dibuat-buat. Hakim sempat membentak saksi. Dia bersaksi bahwasannya kepala sekolah itu datang ke sekolah memang sedang sakit. Tapi dia gak berani bilang kalau seorang kepala sekolah itu pantas minta urut ke murid perempuannya," terang James dalam persidangan Ali Hasmi Nasution Kepala Sekolah SMK Negeri 8 Medan, Rabu (16/7).

Selain itu, James mengungkapkan kalau Erni banyak tidak tahunya saat ditanya hakim. "Dia ditanyain hakim apa apa jawabannya gak tau atau lupa. Sampai hakim nanyak lantas apa maksud dan tujuan nya datang ke persidangan. Apa yang ditanya, lain yang dijawab," tandas James mengakhiri. Diketahui dalam dakwaan Jaksa Penuntut Umum (JPU) Rizky Harahap, terdakwa Ali Hasmi Nasution dianggap bersalah melakukan pelecehan seksual dan dikenakan Pasal 82 Undang-Undang Perlindungan Anak. Diketahui, Melati yang diketahui berkediaman di kawasan Padang Bulan, bersama orang tuanya melaporkan Kepsek SMK 8 ke Mapolresta Medan. Bahkan, mereka juga melaporkan Ali ke Kantor Komnas Pokja Perlindungan Anak Medan akibat diduga adanya pelecehan seksual itu. Peristiwa itu terjadi pada 4 September 2013 silam. Ketika itu, korban bersama rekan-rekannya sedang melaksanakan praktek perhotelan yang dilakukan di lantai 2 sekolah tersebut. Namun, Kepsek meminta korban memijat tubuhnya. Tiba-tiba, Ali memegang papan nama di baju sehingga mengenai bagian branya. Kejadian tersebut, juga disaksikan dua rekan korban, Rini dan Tika. Tak terima, korban pun langsung melaporkan kejadian kepada orang tuanya. Saat di kepolisian, Ali tidak ditahan. Setelah berkas dikirim ke kejaksaan, Ali baru ditahan. (FEL)

PADA TI LLOK OK ASI ADATI OKASI Ratusan warga memadati lokasi kebakaran untuk menyaksikan dan membatu petugas memadam kebakaran melakukan pemadaman api yang melahap empat rumah di HM Said, Medan. andalas/acung

Empat Rumah di HM Said Terbakar Medan-andalas Empat rumah di kawasan Jln. HM Said, Kel. Sidodamai Barat I, Kec. Medan Perjuangan, terbakar, Rabu (16/7) sekira pukul 17.30 WIB. Belum diketahui pasti penyebab terjadinya kebakaran tersebut. Namun dugaan sementara api berasal dari hubungan arus pendek (korsleting) listrik di rumah R Tambunan (40). Api dengan cepat membesar dari lantai 2 bangunan rumah toko (ruko) tersebut. Selanjutnya api menyambar ke sebelah rumah milik Taysen, Mayar dan Lilik. Warga yang melihat kumpalan asap hitam membubung tinggi ke udara, langsung berusaha memadamkan api dengan alat seadanya. Selang beberapa menit kemudian, 11 unit mobil pemadam kebakaran tiba di lokasi kejadian. Selanjutnya bersama warga, petugas pemadam kebakaran memadamkan api. Tidak ada korban jiwa dalam musibah ini, namun kerugian diperkirakan ratusan juta rupiah. Sementara pihak Polsek Medan Timur dipimpin Kapolseknya Kompol Juliani

Prihatini datang ke lokasi melakukan pengamanan untuk mengantisipasi kemungkinan hal-hal yang tidak diinginkan. Ika (38), salah seorang warga sekitar mengatakan, dirinya saat itu sedang masak untuk berbuka puasa. Tiba-tiba dia mendengar suara jeritan kebakaran. "Kemudian saya keluar dan lihat asap hitam dari belakang rumah Tambunan besar kali. Aku langsung panik, baru warga ambil air paret siram ke dalam rumah Tambunan, tapi apinya cepat kali membesar," kata Ika. Hal yang sama juga diutarakan Simbolon (50), asal api dari rumah Tambunan dan merembet ke sebelah rumah warga. "Itu api dari rumah Tambunan, rumahnya tidak ada orang. Saya yakin itu korslet, sebab tidak ada suara ledakan," kata Simbolon. Kapolsek Medan Timur Kompol Juliani Prihatini saat dikonfirmasi terkait kebakaran itu mengatakan bahwa pihaknya masih akan melakukan penyelidikan. "Asal api dari rumah R Tambunan dan masih kami selidiki, kalau korban jiwa tidak ada, kerugian ditaksir mencapai ratusan juta," kata Juliani. (ACO)

andalas/iwan

PAP ARK AN - Kasatreskrimm Polresta Medan Kompol Wahyu Bram (kanan), Wakasatreskrim AKP Victor Ziliwu (kiri) dan Kanit Idik 3/Judi Susila AKP Jama K Purba (dua dari kiri) APARK ARKAN memaparkan penangkapan tiga anggota sindikat pencuri sepeda motor (curanmor) modus ngaku anggota TNI (tengah) di halaman apel Mapolresta Medan, Rabu (16/7).

20 Kali Rampas Sepeda Motor

Sindikat Curanmor Ngaku TNI Ditangkap Medan-andalas Modus perampasan sepeda motor mengaku petugas semakin marak terjadi di Kota Medan dan Sekitarnya. Beruntung salah satu sindikat kejahatan ini berhasil ditangkap petugas Unit 3/Judi susila Satreskrim Polresta Medan. TKP Aksi Kejahatan Pelaku

Sepeda Motor Yang Dilarikan

1. Jln. Bunga Asoka, Medan Selayang 2. Jln. Lau Dendang, Simpang Beo 3. Jln. Deposit, Kompleks Wartawan 4. Simpang Gudang, Percut Seituan 5. Pasar 6, Marelan 6. Jln. Marelan, Simpang Titi Papan 7. Marelan 8. Stadion Teladan, Medan 9. Jln. Pasar V, Tembung 10. Lau Dendang, Percut Seituan 11. Kawasan Kayu Besar 12. Batang Kuis 13. Pasar VII Tembung 14. Pasar VIII Tembung 15. Sekolah MAN, Patumbak 16. Daerah Kompos, Jln. Binjai 17. Jln. Jermal XV, Denai 18. Kawasan Asrama 121, Galang 19. Kedai Durian, Kec. Delitua 20. Daerah Delitua, Kec. Delitua

Yamaha Mio Soul Yamaha Mio Honda Beat Honda Supra 125 X Honda Scoopy Honda Supra 125 X Honda Supra 125 X Yamaha Vixion Honda Supra 125 X Yamaha Mio Yamaha Mio Honda Revo dan Honda Beat Yamaha Vega R Yamaha Vega R Honda Revo Honda Blade Yamaha Mio Yamaha Vixion Honda Beat Yamaha Jupiter MX

Lima Pencuri Sepeda Motor Dibekuk Medan-andalas Lima anggota sindikat pencuri sepeda motor yang kerap beraksi di Kota Medan dan Binjai, berhasil dibekuk petugas Jahtanras Ditreskrimum Poldasu, Selasa (15/7). Informasi diperoleh menyebutkan, pengungkapan itu bermula dari informasi masyarakat. Disebutkan, tersangka sedang berada di Jalan Binjai KM 12, Senin (14/7) sekira pukul 01.00 WIB. Tersangka ditangkap sedang duduk di atas sepeda motor. Dalam proses pengembangan, tersangka mengaku telah mencuri sepeda motor di sejumlah lokasi, antara lain di Jln Binjai KM 12, Jln. Pancing, Sunggal dan Tembung. Berdasarkan 'nyanyian' itu, petugas berhasil menangkap empat tersangka lainnya. Diduga, kelimanya merupakan sindikat pencurian dan penggelapan sepeda motor. Dari penangkapan itu, petugas. menyita barang bukti 6 unit sepeda motor, antara lain Honda Vario CBS BK 3980 AAI, Yamaha Mio GT BK 6887 ADW, Yamaha Mio BM 3059 PZ, Honda Beat BK 3078 ADU, Honda Spacy BK 4925 OTI dan Yamaha Mio Hijau BK 4461 XI. Salah seorang korban, Ayu (40) warga Binjai Km 12 mengaku, kehilangan sepeda motor beberapa minggu lalu. Dia datang ke Mapoldasu setelah mengetahui sepeda motornya Honda Spacy BK 4925 OTI turut diamankan. "Itu sepeda motor saya yang dicuri saat diparkir di halaman rumah. Saya sudah melapor ke Polsek Sunggal, ternyata Polda yang nangkap. Semua surat-suratnya sudah saya bawa," ucapnya di Mapoldasu. (DA)

Komplotan ini beranggota tiga orang, mengaku sebagai anggota TNI saat beraksi. Mereka disergap petugas Unit 3/Judi susila Satreskrim Polresta Medan ketika hendak menjual sepeda motor hasil kejahatannya. "Jadi pengungkapan modus kejahatan ini berhasil kami lakukan dari hilir, artinya anggota melakukan pemancingan dan penyamaran sebagai pembeli sepeda motor hasil kejahatan yang akan dijual para terangka," kata Kasatreskrim Polresta Medan Kompol Wahyu Bram dalam keterangan persnya, Rabu (16/7). Dari pengungkapan ini, sambung Wahyu, pihaknya menyita barang bukti dua unit sepeda motor, Honda Blade BK 4667 ABC, Yamaha Soul BK 6417 ADP, dan satu unit mobil Suzuki Katana BK 8506 CI (plat palsu). Selain itu, petugas juga mengamankan sepucuk replika senjata revolver, borgol, pakaian dinas TNI terdiri dari topi, sepatu PDL dan PDH, sebo, HT berikut chargernya. "Para tersangka yang hingga saat masih kita lakukan pemeriksaan, JS alias JK, MY alias NT, dan ES alias EN. Mereka sebelumnya kami tangkap dari lokasi berbeda. Kalau tersangka JA alias JK kami tangkap di Jln. Baru Seintis sebelum masuk pintu Tol Haji Anif. Kemudian tersangka MY alias NT ditangkap di Jln. Tangkul Gang Rukun, Kec. Medan Tembung. Sementara tersangka

ES alias EN ditangkap di Jln. Pasar II Musyawarah B, Percut Seituan," papar Wahyu. Lebih lanjut mantan penyidik KPK ini menjelaskan, sesuai dengan hasil pemeriksaan sementara, komplotan ini sudah 20 kali melakukan aksi kejahatan dengan modus yang sama. "Laporan yang masuk ke kita ada 20 TKP. Modus yang digunakan sama. Tersangka memakai seragam dinas TNI menyetop sepeda motor milik korban dan minta diantar ke suatu tempat. Lalu setelah tiba di lokasi yang dituju, tersangka menyuruh korban membeli sesuatu. Pada saat korban pergi belanja, para pelaku lansung melarikan sepeda motor korban," terang Wahyu. Dalam kaitan itu, Wahyu mengatakan, ketiga tersangka dijerat dengan pasal 363 ayat (1), ayat (1) 4 e, 5e subs pasal 378 yo pasal 372 KUHP yang ancaman hukumannya diatas 5 tahun penjara. "Kita juga masih terus melakukan pengembangan untuk mengungkap sindikat lainnya. Termasuk juga, melidik apakah masih ada korban lainnya, selain korban yang telah membuat laporan tersebut," tandasnya. Pada kesempatan itu, Wahyu juga mengimbau kepada masyarakat yang merasa pernah menjadi korban aksi kejahatan kawanan bandit ini, segera datang ke Polresta Medan. (HER)

Ingin Beli Baju Lebaran, ABG Rampas Kalung Emas SEORANG anak baru gede (ABG) di Medan Denai, nekad melakukan aksi perampasan kalung emas dan tas sandang berisi telepon genggam milik seorang wanita di Jln. Menteng Raya, Kel. Menteng, Medan Denai, Senin (15/7) sekira pukul 23.30 WIB. Remaja berinisial Z alias Lani (19) warga Jln. Menteng VII Lorong Rahmad, Medan Denai ini ngaku terpaksa merampok lantaran tak punya uang untuk beli baju lebaran nanti. "Hasil rampokan itu rencananya akan aku jual, dan uangnya akan kupergunakan untuk membeli baju lebaran, bang," aku tersangka di Mapolsek Medan Area, Rabu (16/7). Lani sebelumnya dicokok petugas Reskrim Polsek Medan Area dari kediamannya, Rabu (16/7) sekira pukul 02.30 WIB. Dia ditangkap setelah korbannya, Sri Ananda Putri (17) warga Jln. Batang Kuis Desa Tanjung Sari, Deliserdang, melapor ke polisi. Dari catatan kriminal di Polsek Medan Area, Lani sudah belasan kali melakukan aksi pencurian dengan kekarasan (curas) jenis jambret. Atas kejatahan yang dilakukannya, Lani pun menjadi target operasi petugas. "Aku sudah tidak ingat lagi berapa kali 'main' (merampok), bang. Kalau beraksi, aku

andalas/iwan

INTEROGASI - Salah seorang petugas menginterogasi kedua tersangka, Lani (kanan) dan Sofian Nasution (kiri) di Mapolsek Medan Area, Rabu (16/7) sore. bersama dua orang temanku, bang. Cuma aku tidak tahu dimana mereka melarikan diri, bang," ujar Lani. Kanit Reskrim Polsek Medan Area Iptu Agus S Praja mengakui tersangka Lani ini memang sudah menjadi target operasi mereka. Kata Agus, dari hasil pemeriksaan, tersangka Lani sudah lebih dari 20 kali melakukan pencurian dengan kekerasan (curas). Terpisah, petugas Reskrim Polsek Medan Area juga

menangkap seorang pemuda terduga pelaku perampokan sepeda motor milik Romi Arjuna (18) warga Jln. Medan Area Selatan Gang Lorong, Medan. Tersangka Sofyan (35) warga Jln AR Hakim Gang Seto, Medan dicokok polisi tak jauh dari lokasi kejadian, Selasa (15/7). Dari penangkapan itu, polisi juga menyita barang bukti narkotika jenis sabu-sabu sebanyak dua paket kecil. (ACO/ HER)


Kamis 17 Juli 2014

HUKUM & KRIMINAL

Korupsi PD Pembangunan Segera Disidang Medan-andalas Kejaksaan Negeri Medan berjanji akan segera meimpahkan berkas 4 tersangka kasus dugaan korupsi dana penyertaan di Perusahaan Daerah (PD) Pembangunan Kota Medan ke Pengadilan Tindak Pidana Korupsi (Tipikor) Medan. Kepala Seksi Pidana Khusus (Kasi Pidsus) Kejari Medan Jufri Nasution mengatakan, saat ini pihaknya masih

melakukan pemberkasan dan dalam waktu dekat akan memanggil pimpinan Kebun Binatang Medan (KBM) untuk dikonfrontir. "Akan kita konfrontir soal sejumlah proyek di KBM yang tidak sesuai," kata Jufri, Rabu (16/7). Dia mencontohkan, seperti pengadaan Harimau Benggala di KBM, menurut data di PD Pembangunan ada pembelian harimau, namun faktanya itu merupakan hibah dari KB Ragunan Jakarta. "Nah inilah yang akan kita konfrontir kembali ke KBM, karena sebenarnya semua pengadaan itu ada di PD Pembangunan," terangnya. Sebelumnya penyidik secara

resmi sudah menetapkan Dirut PD Pembangunan Harmen Ginting, Direktur Keuangan Besri Nazir, Direktur Operasional (Dirops Ichwan Husein dan Bendahara Pengeluaran Risman Effendi Nasution sebagai tersangka. Penggeledahan ini menurut Jufri dilakukan terkait belum adanya laporan tentang pengembalian uang ke kas daerah sebesar Rp1,16 miliar, dimana empat orang dari jajaran Direksi PD Pembangunan Kota Medan sudah ditetapkan sebagai tersangka. Keempatnya dijerat Pasal 4 UU No. 31 Tahun 1999 tentang Pemberantasan Tindak Pidana Korupsi. Dalam Pasal 4 UU No. 31 Tahun

1999 seperti yang dimaksud Jufri dinyatakan bahwa pengembalian kerugian keuangan negara atau perekonomian negara tidak menghapuskan dipidananya pelaku tindak pidana korupsi sebagaimana dimaksud pasal 2 dan pasal 3 UU tersebut. Kemudian, di dalam penjelasan pasal 4 UU 31/1999 dijelaskan sebagai bahwa dalam hal pelaku tindak pidana korupsi sebagaimana dimaksud dalam Pasal 2 dan pasal 3 telah memenuhi unsur-unsur pasal dimaksud, maka pengembalian kerugian keuangan negara atau perekonomian negara, tidak menghapuskan pidana terhadap pelaku tindak pidana tersebut. (FEL)

Polres Samosir Gerebek Lokasi Perjudian Samosir-andalas Petugas Reserse Kriminal (Reskrim) Polres Samosir dilaporkan menggerebek lokasi praktik perjudian di Desa Harian, Kec. Onanrunggu, Kab. Samosir, Selasa (15/7) malam. Namun sejauh ini, belum diperoleh keterangan dari pihak kepolisian setepat terkait penindakan praktik perjudian yang di gelar di salah satu warung di daerah itu. Kapolres Samosir AKBP Andri Setyawan saat dikonfirmasi wartawan melalui pesan singkat (SMS) tidak membalas. Ketika dihubungi via telepon seluler, orang nomor satu di struktur organisasi Polres Samosir itu baru menjawab. Namun mantan Kasubdit III/Umum Ditreskrimum Poldasu itu tak memberi keterangan terkait informasi penggerebekan praktik perjudian itu. Andri hanya berkata bahwa dirinya sedang mengikuti rapat pleno rekapitulasi perolehan suara pemilihan presiden di Hotel Gorat, Palipi. "Saya lagi mengikuti rapat pleno di hotel Gorat, Palipi, ya,’’ kata Andri kepada wartawan, Rabu (16/7) siang. Setelah tidak memperoleh keterangan dari Kapolres Samosir, wartawan lalu menghubungi Kasatreskrim Polres Samosir AKP Andy Alvian untuk mengkonfirmasi terkait informasi yang sama. Namun lagi-lagi wartawan tak memperoleh keterangan. AKP Andy hanya menjawab belum tahu soal penangkapan itu dan belu bisa memberi komentar. Sebelumnya diperoleh informasi bahwa dari penggerebekan itu, polisi mengamankan delapan orang terduga pemain judi. Dari delapan orang yang diamankan, seorang diantaranya disebutsebut oknum polisi bermarga Sibarani. (HN)

harian andalas | Hal.

5

Kapolda: Tak Ada Kendala Pengamanan Kotak Suara Medan-andalas Kepolisian Daerah Sumatera Utara (Poldasu) tidak menemukan adanya kendala dan gangguan dalam pengamanan kotak suara pemilihan presiden dan wakil presiden tahun 2014. Usai meninjau rekapitulasi hasil penghitungan suara pilpres yang dilaksanakan KPU Kota Medan di salah satu hotel berbintang, Rabu (17/7), Kapolda Sumut Irjen Pol Syarief Gunawan mengatakan pihaknya sudah menerima laporan dari seluruh daerah tentang rekapitulasi di tingkat kabupaten/kota. Dari laporan tersebut dapat disimpulkan jika pengamanan kotak suara yang berisi hasil penghitungan perolehan suara pilpres berjalan dengan aman dan lancar. "Berarti (pengamanan) kotak-kotak suara itu tidak ada masalah, dan saya berharap tidak akan ada masalah," katanya. Menurut Kapolda, pola pengamanan terhadap seluruh kotak suara tersebut dilakukan berdasarkan pengalaman dan evaluasi dari pelaksanaan pemilihan legislatif pada April 2014. Untuk pilpres, seluruh personel telah diinstruksikan untuk tidak meninggalkan TPS sebelum ada petugas yang mengantarnya dan diingatkan untuk mengawal distribusi kotak tersebut. "Sampai dengan saat ini, belum ada masalah tentang (pengamanan kotak suara) itu," kata Kapolda. Meski kondisi masih aman dan terkendali, tetapi pihaknya tetap melakukan pengamanan hingga akhir rekapitulasi penghitungan tingkat nasional yakni 22 Juli. Bahkan, kata Kapolda, pihaknya tetap menempatkan personel Satuan Brimob Polda Sumut di daerah tertentu yang dianggap memiliki kesulitan tersendiri seperti Kabupaten Nias, Nias Selatan, dan perbatasan. "Kemungkinan penempatan itu dilakukan hingga usai Lebaran, atau bisa lebih," ujarnya.Untuk sementara, Polda Sumut secara internal memberlakukan Siaga 2. "Menjelang tanggal 22 Juli nanti, kemungkinan akan dinaikkan menjadi Siaga 1," kata mantan Kapolda Maluku itu. (ANT)


EKONOMI BISNIS

Kamis 17 Juli 2014

Avaya 14 Tahun Berturut-turut Jadi Leader Quadrant Medan-andalas Avaya memecahkan rekor baru sebagai satu-satunya vendor yang mendapat posisi sebagai pemimpin dalam Gartner Magic Quadrant for Contact Center Infrastructure selama 14 tahun berturut-turut dan menjadi satusatunya perusahaan yang konsisten dalam kuadran ini sejak tahun 2001. Dalam siaran persnya, Rabu (16/7), Avaya menulis bahwa laporan Gartner Magic Quadrant mengevaluasi vendor contact center dalam kelengkapan visi dan kemampuan mereka melakukan eksekusi. Evaluasi tahunan mencakup vendor-vendor yang menyediakan perlengkapan, software, dan layanan untuk mengoperasikan contact center yang digunakan pelanggan, karyawan, dan pendukung layanan, termasuk telemarketing outbound, helpdesk, dan operasional komunikasi terstruktur lainnya. Gartner Magic Quadrant for Contact Center Infrastructure 2014 mendapati bahwa para manajer contact center lebih suka membeli banyak atau membeli semua infrastruktur contact center mereka dari satu sumber dalam satu paket untuk mendapatkan integrasi yang lebih mudah dan tahan lama, pelaporan terintegrasi dari awal hingga akhir, dan manajemen sistem yang lebih mudah. Oleh karena itu para vendor infrastruktur contact center terkemuka yang menawarkan portofolio solusi lengkap terdiri dari produk-produk mereka sendiri, dari para mitra mereka dan pemasok strategis mereka lainnya adalah yang paling diminati. Tahun lalu, Avaya meningkatkan penekanannya untuk memungkinkan perusahaan menguasai pengalaman pelanggan "omni-channel." Pengalaman pelanggan omni-channel mengintegrasikan semua aspek layanan pelanggan multi saluran dari proaktif hingga mandiri, melalui dukungan dengan bantuan, pelaporan, manajemen dan optimasi untuk menghilangkan layanan terfragmentasi dan terputusputus yang berdampak pada kesetiaan merek, nilai, dan pendapatan. Platform software tunggal Avaya membawa setiap aspek dari pengalaman pelanggan ke dalam aliran dinamis yang lancar dengan visibilitas real-time yang lebih besar ke interaksi dan informasi kontekstual. Solusi Contact Center Avaya tersedia dalam beberapa model penggunaan, antara solusi berdasarkan tempat, layanan dikelola dan dialihdayakan, dan dalam model CCaaS melalui penyedia layanan awan seperti TeleTech, HP, dan lainnya. Tom Schollmeyer, Vice President and General Manager Cloud and Contact Center Avaya, Rabu (16/7) mengatakan penelitian Avaya saat ini menemukan bahwa mayoritas perusahaan-perusahaan besar berpikir bahwa manajemen pengalaman pelanggan adalah sangat penting untuk kesehatan perusahaan dalam jangka panjang, tetapi hampir setengah dari responden mengatakan mereka tidak memiliki perencanaan komprehensif untuk mendukung itu. "Di Avaya, kita memahami bahwa kesetiaan pelanggan dibangun dari rangkaian interaksi kumulatif. Kami memprioritaskan untuk memudahkan perusahaan memberikan jenis pengalaman legendaris pada setiap titik dalam perjalanan yang mereka ingin dibicarakan oleh para pelanggan,“ pungkas Tom Schollmeyer. (GUS)

THE PREMIERE 12.45-15.0017.15-19.30-21.45 PLAZA 12.00-14.15-16.3018.45-21.00 THAMRIN BINJAI CTR.POINT XXI HERMES XXI PALLADIUM 12.30-14.45-17.00-19.1521.30

THE PREMIERE CTR.POINT XXI HERMES XXI PALLADIUM THAMRIN (3D) BINJAI 13.00-15.35-18.10-20.45 CTR.POINT XXI THAMRIN HERMES XXI (3D) PLAZA 12.15-14.50-17.25-20.00

harian andalas | Hal.

Jelang Lebaran

Bulog Sumut Tambah Gerai Pasar Rakyat Ramadan

Masyarakat Diimbau Hati-hati Berbelanja Medan-andalas Masyarakat Kota Medan diimbau untuk berhati-hati saat berbelanja di supermarket, hypermarket, swalan, maupun jenis toko modern lainnya menjelang lebaran. Masyarakat diminta untuk memperhatikan kemasan dan batas waktu massa edar (expailid) barang yang dijual. Sebab, menjelang lebaran saat ini bukan tidak mungkin banyak barang kedaluarsa, tidak memenuhi standar penjualan atau peredaran dan juga kemasan yang rusak akibat terlalu lama disimpan digudang dipasarkan. Apakah itu disengaja atau tidak, masyarakat wajib untuk menghindari dan tidak membelinya. "Kami sarankan masyarakat benar-benar memperhatikan kemasan barang yang dibeli. Apabila terlihat rusak dan expailidnya sudah berakhir atau akan berakhir tiga bulan lagi, maka lebih baik tidak usah dibeli. Sebab, barang tersebut tidak layak konsumsi," kata Anggota Komisi C DPRD Medan Ilhamsyah, Rabu (16/7).

Ilhamsyah mengungkapkan, masyarakat juga diharapkan tidak segan atau takut melaporkan apabila menemukan barangbarang tidak layak konsumsi tersebut di toko modern. Hal ini agar bisa diambil tindakan tegas oleh pihak terkait. Selain itu, Ilhamsyah juga meminta kepada pengelola untuk benar-benar memperhatikan barang yang dijual. Para pengelola toko modern diharapkan untuk lebih mengutamakan pelayanan dan kualitas. Tidak hanya mementingkan keuntungan semata. "Apabila masyarakat ada menemukan, segera laporkan biar diambil tindakan tegas. Pengelola juga untuk tidak menjual barangyang tidak layak konsumsi maupun layak edar. Diharapkan sama-sama menjaga agar tidak terjadi hal-hal yang tidak diinginkan,” ujar Sekretaris Fraksi Golkar DPRD Medan ini. Ilhamsyah juga meminta Dinas Perindustrian dan Perdagangan (Disperindag) Kota Medan segera turun ke lapangan guna melakukan pengawasan terhadap barang kadaluarsa. Dengan begitu masyarakat semakin nyaman berbelanja kebutuhan Ramadan maupun lebaran. “Dinas terkait juga diharapkan melakukan pengawasan ketat dan langsung mengambil tindakan tegas kepada pengelola yang kedapatan menjual barang kadaluarsa

10

atau kemasan rusak," pungkasnya. Sementara itu, Sekretaris Dinas Perindustrian dan Perdagangan Kota Medan Pahmi Harahap mengungkapkan, pihaknya sudah membentuk tim untuk memantau barang kadaluarsa atau barang tidak layak jual di beberapa toko modern di Kota Medan. Hasilnya sampai saat ini belum ditemukan barang tidak layak dijual di lapangan. "Hasil pantauan tim yang sudah turun beberapa kali ke lapangan belum menemukan barang kedaluarsa atau tidak layak edar dipasarkan. Semuanya layak jual dan layak konsumsi,” kata Fahmi. Hanya saja tim menemukan minuman berakohol di jual atau dipajang bebas di Metro Swalayan yang berada di Medan Plaza. Minuman tersebut dipajang dan disatukan dengan minuman ringan dan berenergi lainnya. "Minuman itu sudah kami beli dan kami bawa ke kantor. Selanjutnya kami pelajari peraturannya, apakah dibenarkan atau tidak secara etika. Apabila tidak, maka langsung kami tindak tegas. Begitu juga untuk di Hypermart Palladium. Saat ini tim terus bergerak memantau barang-barang yang dikonsumsi masyarakat yang diperjualbelikan di toko modern maupun pasar tradisional," pungkasnya. (BEN)

MANISANPedagang manisan sedang melayani sejumlah pembeli di Pasar Petisah Medan, Rabu (16/ 7). Mendekati lebaran warga mulai membeli aneka manisan buah, untuk harga bervariasi mulai dari Rp30 ribu hingga Rp80 ribu/ kilogramnya.

Medan-andalas Perum Bulog Sumatera Utara melalui BulogMart menambah gerai Pasar Rakyat Ramadhan untuk memenuhi animo masyarakat yang tinggi dalam mendapatkan beras dan gula berkualitas dengan harga lebih murah. "Setelah sejak 7 Juli hanya di Kantor Gudang Bulog Jalan Musatafa, Medan, mulai 11 Juli, Pasar Rakyat Ramadhan dibuka di Kantor Pusat Bulog Sumut Jalan Gatot Subroto," kata Humas Bulog Sumut Rudy Adlyn di Medan, Rabu. Nyatanya, gerai tambahan itu cukup diminati bahkan transaksi perdagangan gula dan beras di Pasar Rakyat Ramadhan Gatot Subroto lebih tinggi dari gerai di Jalan Mustafa. Transaksi perdagangan gula dan beras saja di Jalan Gatot Subroto setiap harinya rata-rata Rp6 juta, sedangkan di Jalan Mustafa masih Rp4 jutaan. Dia menegaskan, meski Pasar Rakyat Ramadhan menjual berbagai barang, tetapi permintaan yang paling banyak adalah beras dan gula. "Diakui, Bulog menjual beras dan gula dengan harga yang lebih murah, walau kualitasnya dijamin lebih baik pula,"katanya. Harga beras merek Reog per karung 10 kg misalnya dijual Rp87.000 dari harga normal di Bulogmart sebesar Rp95.000. Harga gula pasir dijual dengan harga Rp9.800 per kg dan Rp10.000 per kg atau lebih murah dari harga pasar yang berkisar Rp10.500-Rp12.000 per kg. "Di luar Pasar Rakyat, Bulog belum melakukan OP (operasi pasar) karena tidak ada lonjakan harga di luar batas ketentuan,"katanya. Kalaupun nanti tiba-tiba diperlukan OP, maka Bulog, kata dia siap melakukannya karena stok cukup aman berkisar 48.000 ton atau cukup untuk hampir empat bulan alokasi. Ketua Tim Ahli Tim Pengendalian Inflasi Daerah (TPID) Sumut, Difi A Johansyah menyebutkan, harga sembako di pasar memang terlihat tidak mengalami lonjakan di luar batas kewajaran. Bahkan, beberapa produk seperti cabai merah, harga cenderung turun karena produksi banyak dan distribusi berjalan lancar dan itu memang yang diharapkan masyarakat tidak dirugikan dan inflasi bisa ditekan. (ANT)

andalas/hs poetra

Vserv.Mobi Perkuat Tim Manajemen Asia Tenggara Medan-andalas Pertumbuhan pengguna mobile yang cepat serta implementasi periklanan mobile yang tak kalah cepatnya di negara-negara yang sedang berkembang (emerging markets), telah melatarbelakangi Vserv.mobi bursa periklanan mobile yang sudah banyak memenangkan penghargaan untuk mengumumkan serangkaian penunjukan pejabat senior di wilayah Asia Tenggara, termasuk Indonesia, Filipina, Malaysia, dan Thailand belum lama ini. Para pejabat baru tersebut membentuk tim pimpinan inti di tingkat regional yang akan menangkap berbagai peluang baru dan untuk semakin mempercepat ekspansi perusahaan yang terus berlanjut. “Dengan sangat gembira kami menyambut kelima profesional kawakan tersebut ke dalam tim kami, yang membawa pengalaman selama bertahun-tahun di bidang periklanan maupun digital, serta pengetahuan dan pemahaman yang baik tentang pasar masingmasing,” ujar Vikas Gulati, Vice President Southeast Asia Vserv.mobi dalam siaran persnya yang diterima andalas, Selasa (15/ 7). Menurut Vikas Gulati kawasan Asia Tenggara akan menghadapi pertumbuhan bisnis periklanan mobile yang sangat

HERMES XXI 17.35-20.15 PALLADIUM 12.45-15.2518.05-20.45

pesat, seiring dengan pesatnya pertumbuhan pengguna smartphone serta penetrasi mobile internet. Pada tiga bulan pertama 2014, penjualan smartphone mencapai pertumbuhan 43 persen dibanding kuartal yang sama tahun sebelumnya dan kawasan ini mempunyai lebih dari 200 juta pengguna mobile internet. "Dengan kepemimpinan yang tepat dan kehadiran yang lebih kuat di tingkat regional, kami yakin akan dapat memanfaatkan momentum pertumbuhan luar biasa yang selama ini dialami oleh Vserv.mobi sebagai salah satu pemimpin pasar bursa mobile ad bagi para pengiklan, pengembang, penerbit, dan operator telekomunikasi,” sebutnya. Para pemimpin baru Vserv.mobi itu yakni Eva Soputan menjabat Country Manager Indonesia, seorang yang sangat berpengalaman di industri media. Eva membawa pengalaman selama 15 tahun di bidang penjualan, perencanaan, dan pengembangan bisnis periklanan. Pernah bekerja di media tradisional (broadcast dan cetak) maupun periklanan digital bersama perusahaan-perusahaan global terkemuka seperti Telkomsel dan Exponential Interactive, Eva telah melengkapi dirinya dengan keahlian yang komprehensif di

HERMES XXI 12.45-15.10 PLAZA 13.00-15.25-17.5020.15 CTR.POINT XXI BINJAI 12.00-14.25-16.50-19.1521.40

bidang stretegi dan konten periklanan. Sebagai Country Manager untuk Indonesia, Eva bertanggung jawab membangun dan memperkuat posisi Vserv.mobi sebagai pemimpin pasar untuk bursa mobile ad di Indonesia melalui perolehan pendapatan dan terus memperkuat hubungan dengan para penerbit. Rovy Rivera menjabat Business Director Philippines, memiliki pengalaman lebih dari 14 tahun di bidang digital marketing, sales, customer service, dan business development di berbagai sektor, termasuk telekomunikasi, FMCG, kecantikan dan kosmetik, consumer electronics, dan hiburan. Pengalamannya bersama Adz Central, Exponential Interactive, dan Benny D Antiporda melengkapi dirinya dengan pemahaman dan pengetahuan yang luas di bidang digital dan mobile marketing. Sebagai seorang yang sangat berpengalaman di bidang penjualan di industri digital, dia termasuk salah satu pelopor di industri yang berhasil memperkenalkan solusi digital ke pasar Filipina. Tony Kan menjabat Business Director Malaysia membawa pengalaman 12 tahun di bidang penjualan, pengembangan bisnis dan konsultansi media, dengan pemilik media lokal maupun

SEGERA PREMIERE

internasional di Malaysia, termasuk Catcha Media Berhad dan Asia Media. Pengalamannya meliputi berbagai sektor seperti teknologi, penerbangan, FMCG, jasa keuangan, hiburan, consumer electronics, barang mewah, otomobil, minuman, telekomunikasi, pendidikan, ritel, dll. Di Vserv.mobi, dia akan memimpin strategi penjualan dan pemasaran untuk pasar Malaysia dan menggerakkan arah bisnis untuk memastikan Vserv.mobi menjadi top of mind sebagai mitra periklanan mobile dengan layanan lengkap. Selanjutnya, Suwaree Yeesunyem menjabat Business Development Director Thailand, pernah bekerja di perusahaan penyiaran BBTV New Media dan perusahaan penyedia konten online dan mobile Sanook Online. Suwaree adalah seorang yang berpengalaman baik dalam konten mobile maupun periklanan. Lebih dari sepuluh tahun pengalaman di industri media periklanan dan digital membuatnya sebagai orang yang tepat untuk Vserv.mobi. Sebagai Business Development Director, dia akan menjadi ujung tombak pengembangan bisnis dengan para penerbit premium lokal, membantu mempercepat penetrasi Vserv.mobi pada penyedia konten mobile di Thailand. Thailand masih

CTR.POINT XXI HERMES XXI 12.15-15.25-18.35-21.45 PALLADIUM THAMRIN PLAZA BINJAI 12.00-15.10-18.20-21.30

menjadi pasar yang menggiurkan untuk konten mobile premium dan Suwaree akan bekerja sama dengan para pemain konten mobile setempat untuk membantu mereka memasarkan produk mereka melalui bursa Vserv.mobi. Terahir, RatiOtrakul menjabat Sales Director Thailand, memiliki pengalaman lebih dari 13 tahun di industri media, pernah bekerja di MCN Asia, Admax Network, Inmobi, dan perusahaan media ternama lainnya. Spesialisasinya adalah di bidang pemasaran, penjualan dan pengembangan bisnis, dan memiliki pemahaman strategis dalam kerjasama dengan media yang terintegrasi dengan media offline (cetak, TV, event), dan media digital (social media, media online, dan mobile). Rati telah berhasil mengimplementasikan berbagai proyek media inovatif dan bisnis yang menghasilkan keuntungan. Sebagai Sales Director, Rati bertanggung jawab membangun dan semakin memperkuat penerimaan pasar terhadap periklanan mobile. "Penunjukan baru ini akan berkontribusi pada strategi Vserv.mobi secara keseluruhan untuk meningkatkan kekuatan tim Asia Tenggara lebih dari tiga kali lipat pada akhir 2014," pungkas Vikas Gulati. (GUS)

CTR.POINT XXI 12.3014.50-17.10-19.30-21.50

HERMES XXI 12.45-14.5517.05-19.15-21.25


RAGAM

Kamis 17 Juli 2014

6

Mahasiswa Chechnya Berkunjung ke Pabrik Tapioka

Kondisi Jalan Nasional di Tapteng Kupak-kapik

RUSAK - Kondisi jalan nasional rusak parah di hampir setiap per kilometer bahkan di lokasi masjid yang mengganggu salat akibat kerusakan badan jalan tersebut. Sibolga-andalas Hasil survei di lapangan sepanjang jalan nasional yang dikelola BBJN Wilayah I Provinsi Sumut Satker PPK 12 sekitar 173 km mulai dari Taput, Sibolga, Tapteng, Tapsel, kondisi jalan nasional saat ini sudah hancur-hancuran. Kerusakannya hampir setiap kilo meter, kerusakan badan jalan, yaitu jalan berlobang yang kedalaman mencapai 20-25 cm. Demikian dikatakan Pemerhati Pembangunan Jalan di Pantai Barat Sumut, Ribu Simatupang di Sibolga, kemarin. Biaya pemeliharaan rutin jalan nasional mencapai Rp 6-7 miliar pertahun, dengan perincian biaya pemeliharaan sekitar Rp 40 juta/km, dengan besaran biaya tersebut sudah selayaknya jalan nasional itu kondisinya sudah mulus. Ternyata hasil temuan di lapangan pemeliharaan jalan sangat minim dilaksanakan, di antaranya hanya sebahagian kecil yang diperbaiki (tambal sulam). Akibat kerusakan jalan tersebut masyarakat pengguna jalan banyak yang dirugikan. Yakni, dengan terjadinya kecelakaaan mengakibatkan jatuhnya korban jiwa, cacat permanen dan kerusakan kendaraan. Begitu juga hasil komoditi yang akan dipasarkan ke luar daerah menjadi terlambat akibat kerusakan jalan tersebut, sehingga kerugian makin bertambah. Seharusnya hal seperti ini tidak akan terjadi apabila Pemerintah cq Kementerian Pekerjaan Umum (PU) dan Dinas Perhubungan Sumut cepat tanggap untuk mengatasi. Simatupang mengharapkan agar pihak (Satker) 12 Sibolga jangan asal berbicara. Bahwa, perbaikan Jalan Nasional akan dikerjakan dengan sedayamampu, tapi pelaksanaannya di lapangan hanya sebatas lip service, masyarakat hanya menginginkan bukti nyata melaksanakan perbaikan jalan itu. Pemerintah juga perlu mengetahui, bahwa masyarakat selama ini selalu taat untuk membayar pajak. "Dengan kelalaian tersebut masyarakat jangan segan-segan untuk melaporkan kedua instansi tersebut sebab mereka bertanggung jawab penuh mengatasinya,

harian andalas | Hal.

sesuai dengan UU No 22 tahun 2009 Bab XX Pasal 273 ayat 1,2,3 dan 4 karena selama ini masyarakat pengguna jalan banyak yang tidak mengerti UU tentang penggunaan jalan dimaksud, baik itu jalan nasional, provinsi dan kabupaten/ kota, itu semua sudah diatur dengan UU,"ungkapnya. Hal senada disampaikan H Ali Mansur Nasution dan Hutasuhut mengatakan, keadaan kondisi jalan nasional yang sangat rusak parah ini merasa sangat dirugikan karena mobil pengangkut hasil komoditi (salak) hampir setiap minggu mengalami kerusakan, begitu juga pengemudi travel di wilayah Pantai Barat Sumut juga mengeluh tentang kerusakan jalan tersebut. "Akibat kerusakan jalan tersebut, kami sangat mengkhawatirkan bila nantinya menghadapi arus mudik untuk Lebaran membuat kewalahan para supir travel untuk menghadapi para penumpang, akibat akses jalan yang sangat rusak parah,"katanya. Sebelumnya, kalangan anggota DPRD di Kota Sibolga mengecam keras kinerja Balai Besar Pelaksana Jalan Nasional (BBPJN) Wilayah I Sumatera Utara (Sumut)–Aceh dan UPT Satuan Kerja (Satker) 12 Sibolga Cs pada penanganan jalan nasional di wilayah Sibolga dan Tapanuli Tengah. Para anggota DPRD Kota Sibolga di antaranya, Pantas Maruba Lumbantobing, Irsan Wahyudi Simatupang dan Rijondiman Sinaga menilai kinerja BBPJN dan Satker 12 Sibolga Cs buruk, khususnya terhadap perbaikan dan penanganan jalan nasional Sibolga-Tarutung. Kecaman keras kalangan anggota DPRD ini disampaikan terkait peristiwa kecelakaan Minibus Mitsubishi L-300 "Sinar Kurnia' yang masuk jurang pada Sabtu lalu di Km 7, Dusun Simaninggir, Desa Bonandolok, Tapteng jalan nasional Sibolga-Tarutung yang menewaskan tiga penumpang dan mencederai lima orang lainnya. Hal ini juga disampaikan demi penyelamatan nyawa orang banyak secara umum dan secara khusus masyarakat Sibolga dan Tapteng. (HAS)

Balige-andalas Mahasiswa Czech University of Life Science (CULS) asal negara Chechnya didampingi Institut Teknologi Del (IT Del) Laguboti yang tergabung dalam Summer Scohool 2014, melakukan kunjungan ke perusahaan pembuatan tepung Tapioka di PT Hutahaean di desa Pintu Bosi, kecamatan Laguboti, Toba Samosir, Rabu (16/7). Kedatangan mahasiswa asal Chechnya bersama Institut Teknologi Del ini disambut hangat Manajer PT Hutahaean Sidabutar, didampingi Office Manager Dundung Simanjuntak, dan kepala pabrik E Sianipar. Di sana para mahasiswa melihat langsung proses pembuatan tepung tapioka dengan bahan baku Ubi kayu mulai dari tahap pembersihan sampai dengan tahap akhir, yang dipandu langsung kepala pabrik E Sianipar. Office Manager PT Hutahaean Dundung Simanjuntak di ruang kerjanya mengatakan, kedatangan para mahasiswa Czech Universiti of Life Science (CULS) asal negara Chechnya yang pertama kali datang di Pabrik Tapioka PT Hutahaean. Mahasiswa Czech Universiti of Life Science (CULS) merupakan gabungan dari berbagai jurusan seperti Jurusan Pertanian, Limbah. "Mahasiswa dapat melihat langsung proses pembuatan tepung tapioka di pabrik yang dipandu kepala pabrik E Sianipar," ujarnya.

BERSAMA - Manajer PT Hutahayan pabrik tapioka, dan Humas Dungdung Simanjuntak diabadikan bersama mahasiswa Chechnya Usai dari pabrik pembuatan tapioka, para mahasiswa juga diajak untuk melihat bangunan fasilitas dan sarana Instalasi Pengelolaan Air Limbah (IPAL) yang juga di dalam kawasan pabrik yang

menelan dana hampir Rp 4 miliar. Yang menjadi sorotan 10 mahasiswa Czech University of Life Sciences tersebut, melihat dari bahan baku dan produk dihasilkan dan cara pengolahannya, juga proses pengo-

lahan limbah perusahaan. Para mahasiswa tersebut berpendapat, pengolahan limbah cukup baik dengan pengendapan dengan menggunakan akar-akaran. (MG)

Hasil Pleno Rekapitulasi Suara di KPU

Jokowi-JK Menang di Tapteng, Prabowo-Hatta Unggul di Langkat Tapteng-andalas Rapat pleno penghitungan rekapitulasi pemungutan suara Pemilihan Presiden dan Wakil Presiden RI, periode 2014-2019, tingkat KPUD Kabupaten Tapanuli Tengah (Tapteng), Rabu (16/7) di Ballroom Hotel PIA, Pandan, berjalan aman dan lancar. Rapat Pleno dihadiri masing masing tim pemenangan dan tim kampanye dari kedua pasangan calon dari berbagai Partai Politik (Parpol) pengusung, juga dikawal ketat pihak kepolisian dari Polres Tapteng. Dalam penghitungan rekapitulasi pemungutan suara Pilpres, pasangan no 2 Jokowi-Jusuf Kalla meraih 95.001 suara, sementara pasangan nomor 1. Prabowo-Hatta meraih 37.093 suara. Pasangan Capres–Cawapres nomor urut 2 Jokowi-JK menang di Kabupaten Tapteng dengan mengantongi 71,91 persen suara, dibanding pasangan nomor urut 1 Probowo-Hatta yang hanya me-

ngantongi 28,09 persen suara dari total suara pemilih yang memberikan hak pilihnya pada Pilpres, tanggal 9 Juli 2014, dengan total suara sah, 132.094 suara. Ketua KPUD Tapteng Halomoan Lumbantobing kepada andalas membenarkan perolehan suara untuk masing-masing capres.Ia menuturkan, selama proses pleno penghitungan suara berjalan dengan lancar, dan tidak ada komplain dari kedua belah pihak. Di Humbahas juga dimenangkan Jokowi-JK. Pesta demokrasi Pilpres 09 Juli lalu, pasangan Jokowi-JK unggul telak dari pasangan Prabowo-Hatta. Hasil pleno Komisi Pemilihan Umum Daerah (KPUD) Humbang Hasundutan (Humbahas), Rabu (16/7). Perolehan suara pasangan capres-cawapres Jokowi-JK sebanyak 77.704 (90,1%) sementara perolehan suara pasangan Prabowo-Hatta sebanyak 8.284 (9,6%). Dari 123. 200 daftar pemilih tetap jumlah pemilih yang menggunakan hak

pilihnya capai 86.234 (69,60 %). Suara sah sebanyak 85.988 sementara suara tidak sah sebanyak 246. Dalam Pleno KPU dipimpin ketua, Eviasi Manalu. Turut hadir Wakil Bupati Humbahas Marganti Manullang, para komisioner KPU, komisioner Panwaslu, Kabag Ops Polres Humbahas, saksi pasangan capres nomor urut 1 dan saksi pasangan capres nomor urut 2. Sementara, di Langkat, pasangan capres dan cawapres nomor urut 1 Prabowo Subianto dan Hatta Rajasa (Prabowo-Hatta) yang tergabung dalam Koalisi Merah Putih ditetapkan sebagai pemenang dan peraih suara terbanyak pada Pilpres di Kabupaten Langkat setelah meraih 247.482 ( 51,98 %) suara. Sementara itu, pasangan nomor urut 2 Joko Widodo dan Jusuf Kalla (Jokowi- JK) meraih 228.622 (48,02 %) suara dari keseluruhan 476.104 suara yang sah. Di Tebing Tinggi, juga dimenangkan pasangan capres dan cawapres nomor urut 1 Prabowo

Subianto dan Hatta Rajasa (Prabowo-Hatta) yang tergabung dalam Koalisi Merah Putih ditetapkan sebagai pemenang dan peraih suara terbanyak pada Pilpres di Kabupaten Langkat setelah meraih 247.482 ( 51,98 %) suara. Sementara itu, pasangan nomor urut 2 Joko Widodo dan Jusuf Kalla (Jokowi- JK) meraih 228.622 (48,02 %) suara dari keseluruhan 476. 104 suara yang sah. Hal itu terungkap dari hasil Rapat Pleno Terbuka Rekapitulasi Penghitungan Perolehan Suara Pemilihan Umum Presiden dan Wakil Presiden Tahun 2104 di tingkat KPU Kabupaten Langkat, yang dihadiri Ketua KPU Langkat dan anggotanya, yakni Adlina Sarah, Agus Arifin SSos, M Khair SPdi, Sopian Sitepu S. Sos dan Tengku Muhammad Benyamin, SE dan disaksikan oleh seluruh PPK seKabupaten Langkat, Ketua Panwaslu Langkat dan Panwaslu Kecamatan serta para saksi pasangan daeri masing-masing capres. (AT/BD/MET)


RAGAM

Kamis 17 Juli 2014

harian andalas | Hal.

7

Pemko Terus Berupaya Poltan Dinegerikan Tanjung Balai-andalas Wali Kota Tanjung Balai Dr Thamrin Munthe M Hum mengatakan, Pemerintah Kota (Pemko) tetap berupaya agar penyelenggaraan Politeknik Tanjung Balai (Poltan) dapat berjalan sebaikbaiknya dengan menghasilkan lulusan yang kompetitif. “Kita terus berupaya agar Poltan dapat memperoleh status Negeri melalui koordinasi dengan Dirjen Dikti Kemendikbud RI,” kata wali kota saat menyampaikan jawaban

andalas/parulian nainggolan

RAP RAPAAT PLENO - Ketua KPU Dairi Sudiarman Manik didampingi Komisioner Samsul Kudadiri, SH, Hartono Maha dan Freddy memimpin rapat pleno rekapitulasi perolehan suara Pilpres tingkat Kabupaten Dairi di Hotel Berristera Sidikalang.

Rekapitulasi KPU

Jokowi-JK Unggul Mutlak di Dairi Sidikalang-andalas Pasangan Caprescawapres nomor urut 2 Joko Widodo dan HM Jusuf Kalla menang mutlak di Kabupaten Dairi dengan memperoleh 83, 22 persen dari jumlah suara sah. Sementara pasangan Probowo-Hatta hanya meraih 16, 78 persen. Hal tersebut berdasarkan rekapitulasi perhitungan perolehan suara Pilpres tingkat Kabupaten Dairi yang diselenggarakan KPU Dairi, Rabu (16/7) di Hotel Berristera Sidikalang. Capres yang diusung PDI-P,

Nasdem, Hanura, PKB dan PKPI itu berhasil memenangkan perolehan suara pada 15 wilayah kecamatan yang ada di Dairi. Dari 206.551 total daftar pemilih di Dairi akumulasi DPT, DPTb, DPK dan DPKTP dan identitas lain, partisipasi masyarakat yang menggunakan hak pilihnya tercatat 132.362 atau sekitar 64,08 persen. JokowiJK mengumpulkan 109.732 suara dan pasangan Prabowo-Hatta meraih 22.125 suara, sementara 506 suara dinyatakan tidak sah. Rapat pleno rekapitulasi perhitungan perolehan suara Pilpres tingkat Kabupaten Dairi berjalan lancar dan aman di bawah pengamanan personil Polres Dairi. Saksi kedua pasangan calon (paslon) sama sekali tidak ada yang menyatakan keberatan, demikian juga

dengan Panwaslu Kabupaten Dairi. Ketua KPU Dairi H Sudiarman Manik dalam sambutannya mengatakan, meskipun pleno dihadiri 4 dari 5 orang komisioner KPU Dairi karena satu orang komisioner atas nama Tambar Malum Sagala sedang sakit, namun tidak mempengaruhi terhadap keabsahan hasil dan proses rapat pleno. Wakil Bupati Dairi Irwansyah Pasi SH mengapresiasi kinerja seluruh jajaran KPU, PPK, PPS dan KPPS, Pawaslu, TNI-Polri, dan masyarakat serta para pimpinan parpol di Dairi yang sukses melaksanakan agenda Pilpres di Dairi dalam suasana damai dan kondusif. Irwansyah Pasi juga mengingatkan agar hasil rekapitulasi yang dilakukan KPU Dairi bukan menjadi gambaran dalam penentuan pasangan pemenang. Masyarakat diminta untuk bersabar menunggu keputusan yang akan diumumkan KPU pusat pada tanggal 22 Juli mendatang. Situasi Dairi yang aman dan kondusif hendaknya tetap terpelihara, apapun yang menjadi hasil Pilpres. “ Marilah kita hanya percaya kepada hasil yang akan diumumkan KPU Pusat sebagai institusi yang punya kewenangan untuk itu dengan tetap mengutamakan persatuan dan kesatuan” ajak wabup. Ketua KPU Sudiarman Manik didampingi komisioner divisi Hukum dan Perundang-undangan Samsul Kudadiri SH membenarkan, kalau saksi kedua pasangan calon tidak ada yang mengajukan keberatan terkait hassil rekapitulasi. Selanjutnya hasil akan dibawa ke KPU Provinsi Sumut yang akan menggelar pleno pada Jumat (18/ 7) besok. Pleno rekapitulasi dihadiri Sekdakab Julius Gurning SSos, Kejari Sidikalang Pendi Sijabat SH MH, Dandim 0206/Dairi Letkol Arh. Rachmady Barungsinang, ST, Wakapolres Dairi Kompol Santun Hutauruk, tim pemenangan masing-masing pasangan Capres, PPK, dan Panwaslu. (GOL)

atas pemandangan umum fraksifraksi pada rapat paripurna DPRD tentang pengajuan Ranperda Perubahan atas Peraturan Daerah Kota Tanjungbalai Nomor 2 Tahun 2008 tentang Penjaminan Pendirian dan Penyelenggaraan Politeknik Tanjungbalai, Rabu (16/7). Pemerintah Kota Tanjung Balai mengucapkan terima kasih atas pandangan umum fraksi-fraksi yang telah memberikan sikap dan dukungan yang dapat menyetujui diajukannya Ranperda Nomor 2

Tahun 2008. Harapan fraksi agar penyelenggaraan pendidikan di Kota Tanjung Balai dapat tertata dalam suatu sistem pendidikan dari mulai pendidikan dasar, menengah dan pendidikan tinggi. “Kita akan terus mengupayakan perbaikan pertumbuhan dan perkembangannya, sehingga putraputri dan anak didik di Kota Tanjung Balai tidak perlu bersusah payah mengeluarkan biaya yang tidak sedikit untuk menimba ilmu keluar daerah,” terangnya. (AS)


Kamis 17 Juli 2014

Manipulasi CPNS di Puskesmas Babalan Harus Diusut Stabat-andalas Pemberitaan dugaan manipulasi data K2 yang dilakukan oknum kapus Babalan, dr Bambang ternyata sangat menarik perhatian masyarakat. Buktinya, banyak tokoh masyarakat yang langsung memberikan komentarnya terkait dengan kasus tersebut. Ironisnya, sejak dikaitkan dengan berita tersebut, Kapus Babalan, dr Bambang jadi jarang masuk kantor. Anehnya, Plt Kadis Kesehatan Langkat Drs H Hermansyah pun terkesan membiarkan hal tersebut. Hal itu tentu patut untuk disesalkan, sebab menunjukkan betapa buruknya kinerja Dinas kesehatan Langkat. Apalagi, jika dikaitkan dengan kasus korupsi yang sampai sekarang masih hangat diperbincangkan, yakni kasus korupsi dan pemotongan dana Jampersal. Karena itu, banyak pihak berharap agar kasus manipulasi data K2 itupun diusut tuntas. Apalagi, seperti yang ramai dipergunjingkan masyarakat, setiap CPNS itu dipungut sebesar Rp 10 juta per orang. Nah, dalam hal ini ada oknum anggota dewan yang dikabarkan ikut bermain. Namun, belum jelas siapa oknum anggota legislatif yang ‘bermain’ tersebut. “Kasus itu harus diusut tuntas, jangan dibiarkan begitu saja. Karena itu, panggil dan periksa Kapus Babalan, dr Bambang,” ujar Ahmad Gurdhi, tokoh masyarakat Pkl Brandan kepada andalas, Selasa (15/7). (BD)

Dishub T Tinggi Siapkan Fasilitas Istirahat Pemudik Tebing Tinggi-andalas Untuk memberikan kenyamanan kepada para pemudik Lebaran Idul Fitri 1435 H, Dinas Perhubungan (Dishub) Kota Tebing Tinggi bekerjasama dengan Sat Lantas Polres Tebing Tinggi, akan melakukan pemeriksaan terhadap kondisi angkutan yang digunakan sebagai alat transportasi mudik serta menyiapkan fasilitas istirahat bagi pemudik yang melakukan perjalanan. Selain memeriksa fisik kendaraan, juga akan memeriksa administrasinya. Pemeriksaan kondisi bus diharapkan akan meminimalisasi kecelakaan transportasi saat masa mudik Lebaran. Hal itu diungkapkan Kepala Dinas Perhubungan Kota Tebing Tinggi H Syafrin Effendi Harahap SH kepada wartawan di ruang kerjanya, Selasa (15/7). "Menjelang Idul Fitri, kita akan memeriksa kesiapan angkutan yang akan melayani pemudik Lebaran tahun ini. Pemeriksaan kondisi dilakukan supaya angkutan yang akan digunakan benar-benar dalam keadaan siap. Termasuk masalah administrasi bus," ujarnya. Ditambahkan, sesuai hasil rapat koordinasi dengan Polres Tebing Tinggi, selain masalah angkutan, pihaknya juga akan melakukan pemeriksaan terhadap kesehatan supir angkutan terkait dengan pemeriksaan kesehatan supir pihaknya akan bekerjasama dengan RS Bhayangkari. Syafrin menyebutkan pihaknya akan menyiapkan fasilitas peristirahatan bagi warga yang akan berangkat mudik."Kita menyediakan layanan peristirahatan sehingga pemudik tetap fit dalam perjalanan," ujarnya sembari menambahkan, fasilitas yang disediakan adalah mendirikan tenda sebagai tempat menginap dilengkapi toilet. Selain itu juga tersedia posko kesehatan bagi pemudik yang ingin mengecek kondisi kesehatan. Terkait masalah larangan truk lewat sebelum dan sesudah hari ‘H’ biasanya berlaku sejak H-7 hingga H+7 lebaran, Kadis Perhubungan belum bisa memastikan karena belum ada petunjuk dari Pemerintah Provinsi. "Biasanya larangan untuk truk-truk pengangkut hasil tambang melintas di ruas jalan provinsi dan nasional itu berlaku sejak H-7 hingga H+7 lebaran, akan tetapi belum bisa kita pastikan karena kita baru hari Rabu depan rapat di provinsi masalah itu,"ujar Syafrin. Sedangkan, berkenaan dengan masalah parkir yang semrawut, Syafrin berjanji akan mengevaluasinya dalam waktu dekat. "Tentang masih adannya kendaraan yang parkir di jembatan, dalam waktu dekat akan kita pajangkan rambu-rambu lalu lintas di sana. Jika masih dilanggar juga, kita ambil tindakan tegas sesuai aturan yang berlaku," tegasnya. (MET)

SUMATERA UTARA

harian andalas | Hal.

8

Antisipasi Harga, Pemkab Serdang Bedagai Gelar Pasar Murah Sei Rampah-andalas Guna menjaga stabilitas ketersediaan barang dan harga serta membantu masyarakat untuk mendapatkan kebutuhan pokok selama bulan Ramadan. Pemkab Sergai menggelar pasar murah di tiga wilayah kecamatan. Salah satu titik utama digelarnya pasar tersebut di Kecamatan Sei Rampah tepatnya berada di Lapangan Bola Kaki Erry Soekirman Desa Firdaus, Selasa (15/7). Bupati Ir H Soekirman saat meninjau langsung pembukaan kegiatan pasar murah tersebut mengatakan, Pemkab Sergai sengaja melaksanakan kegiatan operasi pasar murah tersebut untuk membantu masyarakat yang kesulitan menjangkau harga bahan sembilan bahan pokok (sembako) yang melonjak tajam di atas nilai harga standar dalam bulan Ramadan. Turut hadir mendampingi Bupati Ir H Soekirman dalam acara tersebut jajaran FKPD Sergai, Sekdakab Drs H Haris Fadillah MSi, Asisten Ekbangsos Drs H Hadi Winarno MM, para Staf Ahli Bupati, Kadis Perindustrian dan Perdagangan Pasar (Perindagsar) Drs Rifai Bakri Tanjung MAP, para Kepala SKPD, Camat Sei Rampah Drs Fajar Simbolon dan jajaran Kades Kecamatan Sei Rampah. Menurut Bupati Soekirman, kegiatan pasar murah di sejumlah wilayah Kabupaten Sergai ini merupakan program pemerintah daerah yang rutin digelar setiap tahun. Kondisi kenaikan harga sembako diakibatkan sentimen pasar menjadi negatif terutama memasuki bulan Ramadan dan menjelang Hari Raya Idul Fitri karena kebutuhan yang meningkat untuk pemenuhan konsumsi

PASAR MURAH - Bupati Sergai Ir H Soekirman didampingi Sekdakab Drs H Haris Fadillah MSi, Asisten Ekbangsos Drs H Hadi Winarno MM, jajaran Kepala SKPD Pemkab Sergai meninjau pelaksanaan kegiatan pasar murah di Lapangan Bola Kaki Erry-Soekirman Desa Firdaus Kecamatan Sei Rampah. masyarakat. Bupati menyebutkan, ketersediaan dan harga bahan-bahan pokok akan terus dilakukan evaluasi dan pemantuan serta dilakukan pengendalian oleh Dinas Perindagsar Pemkab Sergai dengan melalui beberapa langkah, di antaranya dilaksanakan kegiatan pasar maupun gelar pasar murah. Dalam operasi pasar ini selain harga dijual relatif murah ma-

syarakat pun dapat menikmati barang sembako yang dijual juga berkualitas. Di antara paket bahan sembako yang dijual pada pasar murah tersebut seperti beras, tepung terigu, minyak goreng kemasan, gula, sirup dan margarin. Untuk itu, Bupati Soekirman berharap kalangan masyarakat dapat memanfaatkan kegiatan pasar murah dengan sebaikbaiknya, berbelanja secara tertib

dan teratur. Sehingga pelaksanaannya dapat berjalan dengan baik dan lancar dan tidak membeli barang secara berlebihan namun sesuai kebutuhan. Sementara itu, Kadis Perindagsar Drs H Rifai Bakri Tanjung MAP menjelaskan, menyambut Ramadan dan Idul Fitri, Disperindagsar telah menyiapkan berbagai kegiatan, salah satunya mengadakan pasar murah. Pelaksanaan pasar murah ini dise-

lenggarakan selama tiga hari di titik pasar berbeda yang diawali di Kecamatan Sei Rampah kemudian Kecamatan Perbaungan dan Kecamatan Pantai Cermin. Usai meninjau kegiatan pasar murah di Kecamatan Sei Rampah, pada hari yang sama Bupati Ir H Soekirman juga melakukan pemantauan harga kebutuhan pokok di areal pasar tradisional Kelurahan Pekan Dolok Masihul Kecamatan Dolok Masihul, Selasa. (RYAD)

Pemprovsu Diminta Segera Cairkan DBH ke Tanah Karo Kabanjahe-andalas Sejumlah rekanan dan anggota DPRD di Kabupaten Karo mendesak pihak Pemprovsu segera mencairkan tunggakan sekitar Rp 30 miliar Dana Bagi Hasil (DBH) APBD Pemprovsu Tahun Anggaran 2013 ke Karo. Sampai saat ini para rekanan mengakui tunggakan itu belum dibayar dan diharapkan sesegera mungkin dapat terealisasi Juli 2014 ini berkisar Rp30 miliar. Selain mensegerakan pencairan itu, rekanan dan anggota DPRD juga mengingatkan baik Pemkab Karo maupun Pemprovsu untuk tidak mengulangi lagi hal itu ke depan. Sebab, akan mengganggu pelaksanaan APBD Kabupaten Karo. “Kalau tunggakan itu terjadi lagi, tentunya akan mengganggu tatanan administrasi. Sebab dalam penyusunan APBD, DBH itu dimasukkan ke dalam proyeksi anggaran sebagai salah satu pemasukan,” sebut anggota DPRD Karo, Rendra Gaille Ginting SH menjawab wartawan, di Kabanjahe, kemarin. Selain mengganggu tatanan administrasi APBD, juga memaksa

Pemkab Karo harus menggali sumber-sumber alternatif pemasukan ke kas daerah. “Dan salah satunya melakukan peminjaman kepada pihak ketiga untuk menutupi tunggakan kepada rekanan, padahal berdasarkan UU itu merupakan hak normatif dari Pemkab Karo yang harus dibayarkan. Makanya, hal itu jangan terulang lagi kedepan,” ujarnya. Hal yang sama dikatakan salah satu rekanan, grup “Gunung Mulia” Firdaus Sitepu kepada wartawan di Kabanjahe.Firdaus Sitepu mengakui, pihaknya sekitar Rp7 miliar memiliki piutang dari Dinas PUD Karo atas sejumlah proyek yang dikerjakannya selama 2013. Sementara, Kadis PUD Karo Chandra Tarigan yang dikonfirmasi di kantornya, mengakui tunggakan DBH Pemprovsu 2013 di Dinas PUD sekitar Rp10,7 miliar dan sisanya di Dinas Pertanian dan Perkebunan Karo. "Namun di Dinas Pertanian saya tidak tahu berapa nilainya," ujarnya. Dana pengadaan bibit jeruk dan kopi serta proyek jalan usaha tani dan irigasi berkisar Rp25 M. "Anggarannya dari dana DBH Pemprovsu 2013 yang lalu yang kini disoroti masyarakat dan anggota DPRD Karo karena diduga sarat penyimpangan,” ujar Aceh Silalahi, anggota DPRD lainnya. (RTA)

Bupati Sergai Terima Penghargaan Bhakti Koperasi 2014 Sei Rampah-andalas Bupati Serdang Bedagai (Sergai) Ir H Soekirman menerima Penghargaan Bhakti Koperasi dan Usaha Kecil dan Menengah (UKM) 2014 oleh Menteri Negera Koperasi dan Usaha Kecil Menengah (Menkop dan UKM) Republik Indonesia Syarief Hasan, pada acara puncak peringatan Hari Koperasi Nasional (Harkopnas) ke-67 tahun 2014 di Lapangan Benteng Kota Medan, Selasa (15/7). Pemberian penghargaan tersebut disaksikan langsung oleh Presiden Republik Indonesia Susilo Bambang Yudhoyono (SBY), Ibu Negara Hj Ani Bambang Yudhoyono, Ketua Umum Dewan Koperasi Indonesia (Dekopin) Nurdin Halid, para Menteri Kabinet Indoneia Bersatu Jilid 2, Gubernur Sumut H Gatot Pujonugroho serta para insan koperasi dari seluruh Indonesia. Usai menerima penghargaan tersebut, Bupati Sergai melalui Kabag Humas Dra. Indah Dwi Kumala menyampaikan rasa kegembiraanya atas penganugerahan Bakti Koperasi 2014 dan memberikan apresiasinya

kepada SKPD terkait yang terus berupaya memajukan koperasi di Tanah betuah Negeri Beradat ini. Kehadiran koperasi sangat membantu semua kebutuhan masyarakat, termasuk mengembangkan ekonomi kerakyatan yang berkeadilan. Dalam acara tersebut, Menteri Koperasi dan UKM Syarief Hasan dalam sambutannya menyampaikan terima kasih atas kehadiran Presiden dan Ibu Negara dalam acara puncak Harkopnas 2014. Sejak Kepemimpinan Presiden Susilo Bam-

bang Yudhoyono, koperasi semakin maju dan berkembang pesat serta diakui dunia. Saat ini pertumbuhan koperasi naik sekitar 19,29 persen. "Tentunya ini sangat berdampak terhadap penyerapan tenaga kerja sekaligus peningkatan kesejahteraan masyarakat, terutama seluruh insan koperasi," ungkapnya. Terkait dengan penghargaan Bhakti Koperasi 2014 Menkop dan UKM Syarief Hasan mengatakan, penghargaan ini diberikan kepada delapan Kepala Daerah Kabupaten/Kota se- Sumatera Utara yakni Wali Kota Tanjung Balai Dr H Thamrin Munthe MHum, Wali Kota Sibolga Drs HM Syarfi Hutahuruk, Wali Kota Padang Sidimpuan Andar Amin Harahap SSTP MSi, Wali Kota Medan Drs H Dzulmi Eldin S MSi, Bupati Asahan Drs H Taufan Gama Simatupang MAp, Bupati Tapanuli Tengah Raja Bonaran Situmeang SH MHum, serta Bupati Labuan Batu H Kharuddin Syah SE yang berperan sebagai tokoh gerakan Koperasi dan UKM. (RYAD)

DPRD Nilai LKPD Deli Serdang Tahun 2013 Makin Membaik

TANDA TANDATTANGAN - Ketua DPRD Hj Fatmawati Takrim dan wakil ketua H Wagirin Arman, Ruben Tarugan SE menyaksikan bupati dalam penandatanganan bersama persetujuan LKPD TA 2013.

Lubuk Pakam-andalas Penggunaan keuangan daerah Kabupaten Deli Serdang tahun 2013 dalam menyelenggarakan pemerintahan dinilai semakin membaik dan tepat sasaran oleh anggota DPRD Deli Serdang. Penilaian itu dijabarkan dalam rapat paripurna Laporan Keuangan Pemerintah Daerah (LKPD), kemarin. Paripurna DPRD yang dipimpin Ketua DPRD Hj Fatmawati Takrim didampingi Wakil Ketua H Wagirin Arman SSos, Ruben Tarigan SE, H Dwi Andi Syahputra Lubis LC, yang dihadiri Bupati Deli Serdang H Ashari

Tambunan, unsur Muspida dan pimpinan SKPD itu merekomendasikan menyatakan menerima dan menyetujui LKPD tahun 2013. Sebelumnya, Wakil Ketua Pansus H Rakhmadsyah SH menjelaskan berbagai laporan yang disampaikan Bupati Deli Serdang adalah dalam upaya memenuhi kewajiban pemerintah daerah untuk menyelenggarakan pemerintahan yang bersih, transparan dan akuntabel, agar penyelenggaraan daerah dapat efektif, efisien dan dapat dikontrol oleh publik. Catatan dan rekomendasi Pansus ini memaparkan tentang pendapatan daerah

pada tahun 2013 ditargetkan sebesar Rp 2.241.532.091. 246 dan terealisasi sebesar Rp 2.096.336.073. 545 atau 93,52 %. Realisasi ini meliputi PAD terealisasi Rp 328.348. 147.362 dari Rp 465.000.000. 000. yang ditargetkan atau 70,6%. Kemudian dana perimbangan Rp 1.406. 389.250.411. terealisasi Rp 1.401.726. 244.298 atau 99,6%. Sedangkan lain-lain pendapatan yang sah Rp 370.142.840.835 terealisasi Rp 366.261.681. 885 atau 92 %. Bupati Deli Serdang H Ashari Tambunan menyampaikan terima kasih kepada DPRD atas kesungguhan dan

kerja keras kita semua. Sehingga Ranperda tentang pertanggungjawaban pelaksanaan APBD Deli Serdang TA 2013 dapat terwujud. Bupati menyadari dalam melaksanakan program dan kegiatan dalam TA 2013 masih terdapat kekurangsempurnaan dalam penyelenggaraan berbagai urusan kepemerintahan. Karena itu saran dan kritik yang membangun dari berbagai pihak termasuk dari anggota dewan, merupakan masukan berharga demi penyempurnaan kegiatan pelaksanaan penyelenggaraan pemerintahan yang lebih baik di masa mendatang. (TH)

WARTAWAN DAERAH LANGKAT: Budi Zulkifli, Dony Syahputra, H Said Effendy BINJAI: Sri Masana SSos TANAH KARO: Robert Tarigan SH, Lamhot Situmorang, Natanael Tarigan PAKPAK BHARAT: Wesrion Tumangger DELISERDANG: Firdaus Tanjung, TH Sihombing, Bobby Lusaka Purba SERGAI: Supriyadi TEBINGTINGGI: Riady Kasidi SIMALUNGUN: Larham Simare-mare SIANTAR: Lintong Saragih, David, Marondang Saragih SAMOSIR: Fransiskus Sitanggang TOBASA: Marganti Sigalingging HUMBANG HASUNDUTAN/D.SANGGUL: Marganda Lumbangaol, Andi Siregar DAIRI: Marulak Siahaan, Parulian Nainggolan, Jalius Manurung SIBOLGA/TAPTENG: Haposan Simbolon, Anggiat P Tambunan MADINA: Jefri Brata Lubis TARUTUNG: Hotbin Purba PALAS: Ibnu Sakti Nasution NIAS SELATAN: Edy Gunawan Zebua, Elvander Zebua BATUBARA: Zulkifli Nasution, H Sutan Sitompul KISARAN: Hamdan Rangkuti TANJUNG BALAI: Faisal M Yunus Nst (Koord.Liputan), Adi Sastra, Syamsul Bahri AEK KANOPAN: M Ilyas Munthe LABUHAN BATU: Iwan Kesuma, Hendra Brata Sembiring LABUHAN BATU SELATAN: Jhon Wesly Sitorus LANGSA: Ruslan ACEH TIMUR: M Ali ACEH UTARA: Bukhari Tolus BIEREUN: H Suherman Amin, Abdullah BLANGPIDIE: Adi Sadana KOTA CANE: Agus Munthe GAYO LUES: Anuar Syahadat


SUMATERA UTARA 9 Ruas Jalan Nasional DairiHumbahas Rusak Parah

Kamis

harian andalas | Hal.

17 Juli 2014

Dugaan Korupsi Diskanla Langkat Belum Ditindaklanjuti Polres Stabat-andalas ICW Langkat telah melaporkan Kadis Perikanan dan Kelautan Langkat ke Polres Langkat. Kali ini Kadis Perikanan dan Kelautan Langkat dilaporkan karena terkait dengan kasus dugaan korupsi pembelian kapal fiktif. Namun, banyak pihak yang pesimis kasus itu akan ditindaklanjuti Polres Langkat. Pasalnya, sebelumnya sudah beberapa kali ICW Langkat melaporkan kasus dugaan korupsi di Dinas Perikanan dan Kelautan Langkat ke Polres Langkat.Namun, sampai sekarang tidak ada satu pun yang ditindaklanjuti. Kita pantas kecewa kalau laporan pengaduan itu diabaikan begitu saja. Berarti apa yang ditudingkan selama ini memang benar, dimana Polisi terkesan melindungi Kadis Perikanan dan Kelautan Langkat karena ada ‘kepentingan’ di dinas tersebut, sehingga Kadis perikanan dan Kelautan, Ali Mukti pun kerap dijuluki sebagai pejabat yang kebal hukum. Menanggapi hal tersebut Ketua ICW Langkat, M Mas’ud MZ mengaku tidak terkejut dan risau jika laporan pengaduannya

Ir Ali Mukti Siregar tidak ditanggapi. Buktinya, dia mengaku sudah menyiapkan laporan pengaduan ke Polda Sumut.“Ya, kalau tidak ditanggapi kami akan meneruskan laporan pengaduan ke Polda Sumnut. Mudah-mudahan di Polda Sumut laporan pengaduan itu ditanggapi,”ujarnya. Namun, hal itu dibantah Kasat Reskrim AKP Rosyid Hartanto SIK SH. Saat dikonfirmasi andalas melalui pesan singkat (SMS), Selasa (15/7) Rosyid menegaskan, sudah menindaklanjuti laporan pengaduan tersebut.“Sudah ditindaklanjuti, namun saat ini masih dalam proses penyelidikan di Unit Tipikor,” ujarnya. (BD)

Pemkab Asahan Gelar Malam Nuzulul Quran Kisaran-andalas Pemerintah Kabupaten Asahan mengelar malam peringatan Nuzulul Quran 1435 H, yang dilaksanakan di Masjid Agung Kisaran, Kabupaten Asahan, kemarin. Bupati Asahan, Drs H Taufan Gama Simatupang MAP dalam sambutan yang dibacakan Wakil Bupati Asahan, H Surya BSc menyebutkan, melalui peringatan malam Nuzulul Quran masyarakat harus dapat merenungkan dan mengevaluasi seberapa jauh telah mengamalkan Al-Quran dalam kehidupan sehari-hari. Wakil Bupati Asahan menjelaskan, Al-Quran diturunkan sebagai petunjuk untuk dijadikan pedoman hidup di dunia untuk menuju hidup lebih sempurna di di akhirat kelak, sekaligus menjadi pentunjuk dan pembeda antara yang salah dan yang benar. Dan Al Quran sebagai pentunjuk manusia. Artinya persoalan yang ada harus berpedoman dengan Al Quran.

“Jika sudah cinta membaca Al-Quran, maka selanjutnya kita memahami isi Al-Quran. Setelah itu, kita amalkan dalam menjalankan kehidupan di dunia. Jika sudah menjalankan dan mengamalkan isi yang terkandung di dalam Al-Quran, insya Allah hidup kita tenang dan daerah menjadi kondusif. Dan visi dan misi Pemkab Asahan dapat terwujud, khususnya Asahan yang religius,” kata Wakil Bupati Asahan. Di akhir sambutannya, wakil bupati menyampaikan terima kasih kepada seluruh masyarakat yang telah menyukseskan pemilihan presiden dan wakil presiden. Selain itu, masyarakat muslim juga diajak untuk menunaikan zakat serta perbanyak infak dan sedekah. Kegiatan Nuzulul Quran dirangkai dengan pemberian tausiyah agama dari Kota Medan, Al-Ustaz, Drs H Yusuf Ady dan penyerahan bantuan kepada BKM Masjid Agung Kisaran. (FAS)

Diduga Tak Berizin, Bangunan Citra Land Dibongkar

Sidikalang-andalas Sedikitnya 15 kilometer ruas jalan nasional Kabupaten Dairi-Humbang Hasundutan mengalami rusak parah. Tepatnya, mulai dari Desa Bangun hingga Parbuluan I Kecamatan Parbuluan Kabupaten Dairi. Kondisi tersebut dikeluhkan pengendara angkutan umum maupun kendaraan pribadi, demikian juga dengan masyarakat sekitar. Pengamatan andalas, Rabu (16/ 7) di ruas jalan tersebut, sejumlah kubangan besar terdapat pada badan jalan. Selain itu, tekstur jalan bergelombang bahkan di beberapa titik badan jalan mengalami penyempitan karena pada bagian sisi jalan yang ambles. Akibatnya pengendara harus ekstra hati-hati. Kerusakan terbilang sudah pada tingkat kritis. Seorang pengendara mobil pribadi, Jasman Manullang (54), warga Humbang Hasundutan yang melintas dari jalan dimaksud, kepada wartawan mengatakan kekecewaannya terhadap lambannya penanganan kerusakan jalan tersebut. Disebutkan, kondisi jalan seperti itu sangat tidak layak untuk dilintasi kendaraan terutama kenderaan kecil (mobil pribadi). Sebab, lubang pada badan jalan sangat dalam. Selain menghubungkan Kabupaten Dairi

PARAH - Terlihat kendaraan yang sedang melintasi ruas jalan nasional Dairi-Humbahas bergerak dengan ekstra hati-hati dan terpaksa meliuk-liuk hingga bahu jalan karena kondisi jalan rusak parah. dengan Humbang Hasundutan, jalan tersebut juga merupakan akses utama menuju Kabupaten Samosir dan vital bagi mobilitas masyarakat setempat sehingga tergolong lintasan yang cukup ramai. Saat melintas, kendaraan harus meliuk-liuk dari sisi kanan hingga ke sisi kiri jalan. Bahkan, harus sampai ke bahu jalan untuk menghindari kendaraan tidak terperosok ke dalam kubangan. Lintasan seperti itu menjadi rawan kecelakaan. Jasman mengatakan, seharusnya Pemerintah Pusat atau Balai Besar Pelaksana Jalan Nasional (BBPJN) wilayah

I Medan maupun Gubernur Sumatera Utara, memiliki kepedulian. Jahormat Situmorang (67) penduduk Desa Parbuluan, saat ditanyai wartawan terlihat tersenyum sinis dan mengakui kalau kondisi tersebut sudah berlangsung cukup lama. Warga setempat sudah apatis terhadap kepedulian pemerintah khususnya dalam penanganan dan perbaikan sarana tersebut.Kerusakan jalan ini sudah menahun, tapi tidak ada upaya perbaikan dari instansi terkait. Mobilitas angkutan penumpang maupun kenderaan pengangkut hasil bumi terganggu akibat kerusa-

kan jalan itu."Selain itu, pengusaha angkutan juga berpikir untuk menaikkan tarif angkutan hasil bumi untuk mengatasi kerusakan kendaraan," katanya. Kerugian di tingkat petani terjadi, pasalnya para pengumpul hasil bumi (tauke) kerap menurunkan harga hasil pertanian petani karena dikaitkan kerusakan jalan. Masyarakat khususnya di Kecamatan Parbuluan, berharap upaya perbaikan dari pemerintah supaya tidak menimbulkan kerugian besar bagi warga setempat. Sebelumnya, Gubsu Gatot Pujo Nugroho, saat melantik Bupati Dairi KRA Johnny Sitohang AdinegoroIrwansyah Pasi SH, April lalu ketika dikonfirmasi mengenai kerusakan jalan itu mengatakan, akan segera memperbaiki jalan itu Kala itu Gubsu menyebutkan, untuk jalan nasional di Sumut, Pemerintah Pusat melalui BBPJN wilayah I Medan telah mengganggarkan dana APBN sebesar Rp 1,2 triliun untuk memperbaiki jalan nasional di Sumut termasuk ruas jalan nasional di Kabupaten Dairi, tapi hingga kini belum terlihat tanda-tanda akan perbaikan. Staf dari Dinas PU Bina Marga Provinsi Sumut yang juga pengawas jalan nasional Dairi-Pakpak Bharat, Emerson Sirait dikonfirmasi kemarin, mengaku belum mengetahui apakah ruas jalan itu akan diperbaiki tahun ini. Ia hanya menyebutkan, sebagian kini sudah dilakukan perbaikan (penyisipan)."sementara untuk perbaikan total, saya tidak tahu," sebut Emerson. (GOL)

Pemkab Deli Serdang Peringati Nuzul Quran 1435 H Lubuk Pakam-andalas Pemerintah Kabupaten Deli Serdang menggelar peringatan Nuzul Quran 1435 H dan khataman AlQuran di halaman Masjid Jami' Agung Kota Lubuk Pakam, diikuti 220 anak perwakilan remaja Masjid se-Kabupaten Deli Serdang. Bupati H Ashari Tambunan menyampaikan terima kasih dan bangga terhadap pelaksanaan Nuzul Quran khususnya kepada anak-anak remaja masjid yang dengan fasihnya melafazkan ayat-ayat suci Al-Quran yang diyakini ke depan menjadi generasi penerus yang benar-benar mengamalkan isi kandungan AlQuran. "Kita semua berharap dan berdoa semoga peringatan Nuzulul Quran dapat meningkatkan keimanan dan ketakwaan kita kepada Allah SWT, serta mengingatkan kita untuk lebih banyak membaca Al-Quran, memahami kandungan isinya, dan mengamalkannya dalam kehidupan seharihari. Dalam kesempetan itu, bupati juga mencontohkan saudara-saudara kita di belahan bumi Palestina, meski mereka berada dalam ancaman

BINGKISAN - Bupati H Ashari Tambunan bersama Wabup Zainuddin Mars memberikan bingkisan kepada anak yatim di sela peringatan Nuzulul Quran. bahaya tetapi tetap bersujud kepada Allah serta terus membaca Al-Quran. "Tentu kita menyakini bahwa hal itu merupakan peringatan dan cobaan kekuatan iman dan itu tidak saja

bagi mereka, tetapi bagi kita yang hidup serba nikmat dan dilimpahi rezeki yang seharusnya mensyukuri dengan lebih tekun menjalankan ibadah,"kata bupati seraya mengajak

untuk bersama-sama memfidiyahkan Al-Fatihah kepada mereka yang tertimpa musibah semoga mendapat pertolongan Allah SWT. Sementara, Al-Ustaz Ahmad Syafii Harahap SPdi menguraikan turunnya Al-Quran pada bulan Ramadan yang isi kandungannya tidak perlu diragukan. Bahwa, Al-Quran menjadi petunjuk bagi orang–orang beriman dan bertakwa. Namun di tengah kehidupan keseharian masih kita jumpai orang yang meninggalkan dan meremehkan AlQuran. Mereka enggan membaca bahkan tidak mengamalkan ajaran AlQuran. Ustaz mengajak melalui Nuzul Quran ini kita tingkatkan semangat untuk gemar membaca Al-Quran dan membudayakannya di tengah kehidupan bermasyarakat maupun dalam keluarga. Peringatan Nuzulul Quran turut dihadiri Wakil Bupati H Zainuddin Mars, Ketua TP-PKK Hj Yunita Ashari Tambunan, Ketua GOPTKI Hj Asdiana Zainuddin, unsur FKPD, Sekdakab Drs H Asrin Naim, Asisten I H Syafrullah SSos MAP dan sejumlah pimpinan SKPD. (TH)

Guru Kelas SD se-Padang Lawas Ikuti Pelatihan Implementasi Kurikulum

PERINT AH - Kakan Satpol PP DS J Manurung saat memerintahkan petugasnya PERINTAH melakukan pembongkaran pilar bangunan proyek air mandur PT perumahan Citra Land Percut Sei Tuan-andalas Pembangunan bundaran air mancur yang dilakukan pihak perusahaan perumahan Citra Land, yang membelah jalan utama penghubung poros desa di Desa Medan Estate, terpaksa dihentikan Pemkab Deli Serdang melalui Satuan Polisi Pamong Praja (Satpol PP), Rabu (16/7) karena ditengarai belum mengantongi izin bangunan dari Pemkab DS. Padahal, proyek pembangunan air mancur yang menghiasi depan perumahan itu sebelumnya sudah beberapa kali terjadi kericuhan dengan masyarakat setempat. Bahkan beberapa kali pertemuan yang dilakukan Muspika Percut Sei Tuan baik di Balai Desa Medan Estate maupun di aula kantor camat, pihak Citra Land sudah berulangkali pula berjanji tidak akan melanjutkan pembangun proyek tersebut sebelum izin bangunannya keluar. Demikian halnya belum lama ini, saat Sekdakab DS turun langsung meninjau pro-

yek yang bermasalah tersebut, pihak perusahaan perumahan Citra Land juga berjanji tidak akan melanjutkan sebelum izinnya turun. Tapi dasar perusahaan bandel, janji hanya tinggal janji, pembangunan pun terus dijalankan. Akibat arogansi pihak PT Perumahan Citra Land tersebut, Satpol PP sebagai penegak peraturan daerah Pemkab DS bersama Pemerintahan kecamatan Percut Sei Tuan, melakukan pembongkaran tiang pilar bangunan air mancur yang sedang dalam tahap pembangunan itu di bawah komando Kakan Satpol PP Deli Serdang, J Manurung. Dengan menggunakan martil besar dan palu, puluhan petugas Satpol PP DS terlihat berusaha menumbangkan tiang pilar. Namun proses pembongkaran yang dilakukan petugas Satpol PP DS tersebut tidak berlangsung lama, salah seorang staf perusahaan PT Citra Land memohon kepada Kakan Satpol PP J Manurung.

BERSAMA - Kadisdik Palas Dra Hj Hamidah Pasaribu MPd diabadikan bersama para guru yang mengikuti pelatihan implementasi kurikulum 2013 untuk geleombang kedua dipusatkan di SDN 0101 Sibuhuan.

(FT)

(ISN)

Sibuhuan-andalas Sebanyak 1060 guru kelas tingkat sekolah dasar (SD) di jajaran Dinas Pendidikan Kabupaten Padang Lawas (Palas), mengikuti pelatihan implementasi kurikulum 2013. Informasi dihimpun andalas dari Disdik Palas menyebutkan, dari 2022 guru PNS dan nonPNS, direncanakan akan mengikuti pelatihan implementasi kurikulum. Tujuannya, agar para tenaga pengajar khususnya di tingkat SD dapat memahami dan mengetehui

dengan baik tentang sistematika dan teknik pemahaman kurikulum mata pelajaran sehingga dapat diterapkan kepada anak didik di tingkat SD. Kadisdik Palas Dra Hj Hamidah Pasaribu MPd mengatakan, untuk gelombang pertama sebanyak 824 guru kelas di tingkat SD. Terdiri dari guru PNS dan nonPNS, telah mengikuti pelatihan implementasi kurikulum tahun ajaran 2013, sejak 9 sampai 13 Juni 2014 lalu. Dengan rincian untuk guru

kelas 1 sebanyak 194 orang, guru kelas 2 sebanyak 218 orang, guru kelas 4 sebanyak 211 orang dan guru kelas 5 sebanyak 201 orang dengan total jumlah untuk gelombang pertama sebanyak 824 guru yang telah menyelesaikan pelatihan implementasi kurikulum. Dikatakan, kegiatan implementasi kurikulum gelombang kedua dilaksanakan 15 Juli sampai 19 Juli 2014 dipusatkan di SDN 0101 Sibuhuan. Sebanyak 2 TPK merupakan guru kelas 1 sebanyak 51 orang, guru kelas 2

sebanyak 64, guru kelas 4 sebanyak 81 orang, guru kelas 5 sebanyak 60 orang dengan total peserta 236 guru kelas. Perlu diketahui, kata Hamidah, guru PNS yang mengikuiti pelatihan implementasi sebanyak 1.192 orang sedangkan nonPNS 830 orang."Guru yang belum mengikuti pelatihan implementasi kurikulum 2013 untuk guru PNS dan non PNS tersisa sebanyak 132 guru kelas,"pungkas Kadisdik Palas.


KOMUNITAS 11 1.602 Mahasiswa FKIP UMSU Ikuti PPL

Kamis

harian andalas | Hal.

17 Juli 2014

andalas/hs poetra

JILBAB - Pedagang merapikan jilbab dagangannya usai melayani pengunjung di Pasar Petisah Medan, Rabu (16/7). Mendekati lebaran banyak pembeli dari Aceh dan Pekan Baru yang berbelanja, Jilbab ini dihargai berkisar Rp 35 ribu hingga ratusan ribu rupiah.

Ibu Pengajian Diajak Dukung Program Medan Berhias Medan-andalas Ketua Tim Penggerak (TP) PKK Kota Medan Hj Rita Maharani Dzulmi Eldin mengajak seluruh ibu-ibu pengajian untuk mendukung program Medan Berhias (Bersih, Hijau, Asri dan Sehat) yang kini sedang dijalankan Pemko Medan. Dukungan itu dapat dilakukan dengan mengajak masyarakat secara bersama-sama menjaga kebersihan dan merawat taman-taman yang telah ada di wilayah tempat tinggalnya masing-masing. Ajakan tersebut disampaikan Hj Rita karena menyadari ibu-ibu pengajian termasuk ujung tombak pembangunan di Kota Medan. Karenanya, peran serta ibuibu pengajian sangat menentukan dalam menudkung keberhasilan program Medan Berhias, termasuk dalam rangka mewujudkan Kota Medan menjadi kota modern, madani dan religius. "Kata Berhias ini sudah tidak asing lagi dalam kehidupan ibu-ibu sehari-hari, sebab ibu-ibu identik dengan Berhias. Ditambah lagi Berhias yang diinginkan Pemko Medan tidak berbeda dengan berhias yang dilakukan ibu-ibu. Intinya berhias yang dimaksud untuk mempercantik diri dan dimulai dari diri sendiri," kata Hj Rita dalam acara pengajian, Shalat Tasbih dan zikir bersama Kelompok Pengajian Raudatam Mardiah di Pendopo Rumah Dinas Wali Kota Medan, Rabu (16/7). Untuk itulah melalui momen pengajian ini, Hj Rita mengajak ibu-ibu pengajian mendukung program Medan Berhias dengan memulai dari rumahnya masingmasing seperti dengan menjaga kebersihan pekarangan rumah, mengorek parit serta menanam pohon maupun bunga. Dia yakin jika semua ibu-ibu pengajian melakukan hal seperti ini, Kota Medan dipastikan akan lebih bersih, hijauasri dan sehat. Selain itu kata Hj Rita lagi, program

Medan Berhias ini sesuai dengan ajaran agama Islam yang mengajurkan seluruh umatnya untuk hidup bersih sehingga kebersihan sebagain dari iman. “Untuk itulah saya berharap kepada seluruh ibuibu pengajian agar mendukung penuh program Medan Berhias ini,” harapnya. Pengajian, Shalat Tasbih dan zikir ini dihadiri sekitar 800 ibu-ibu pengajian dari Raudatam Mardiah. Muallimah Hj Fauziah Noor yang memimpin pelaksanaan Shalat tasbih dan zikir tersebut. Menurut Hj Rita, tujuan kegiatan ini digelar untuk meningkatkan tali silaturahmi. Diungkapkannya, saat ini hubungan sialturahmi mulai hilang. Kondisi ini terjadi akibat fenomena kemajuan teknologi informasi. Sebagai salah satu contohnya, orang saat ini lebih memilih untuk mengucapkan selamat dan mohon maaf kepada keluarga maupun kerabat melalui SMS. "Untuk itulah saya mengajak ibu-ibu yang hadir mengikuti pengajian, Shalat tasbih dan zikir agar tetap menjaga silaturahmi. Sebab, sialturahmi dapat memupuk rasa cinta kasih terhadap sesame ibu-ibu. Di samping itu dapat juga meningkatkan rasa kebersamaan dan kekeluargaan serta memperkuat tali persaudaraan,” jelasnya. Sementara itu, Wali Kota Medan Dzulmi Eldin mengucapkan terima kasih kepada ibu-ibu pengajian Raudatam Mardiah yang telah meluangkan waktunya mengikuti pengajian, Shalat Tasbih dan zikir di Pendopo Rumah Dinas Wali Kota. Selain untuk meningkatkan tali silaturahmi, kegiatan ini digelar guna menciptakan kebersamaan. Usai pelaksanaan pengajian, salat tasbih dan zikir dilanjutkan dengan salat zuhur berjemaah, bertindak sebagai imam Hj Khairani. Sebagai bentuk apresiasi dan ucapan terima kasih, Hj Rita memberikan bingkisan dan tali asih. (BEN)

Center Point Medan akan Rayakan HUT Pertama

Medan-andalas Sebanyak 1.602 mahasiswa Fakultas Keguruan dan Ilmu Pendidikan (FKIP) Universitas Muhammadiyah Sumatera Utara (UMSU) mengikuti Praktek Pengalaman Lapangan (PPL) Tahun Akademik 2014/2015. Para mahasiswa ini dibagi ke 120 sekolah yang berlokasi di Medan, Deli Serdang, Binjai dan Langkat. Pelepasan mahasiswa PPL itu langsung dilakukan Rektor UMSU Dr Agussani MAP di kampus utama, Jalan Kapten Muhktar Basri Medan, Rabu (16/7). Hadir pada acara itu Wakil Rektor III Muhammad Arifin Gultom SH MHum, Dekan FKIP Elfrianto Nasution S.Pd M.Pd, Ketua UP PPL FKIP Drs Lilik Hidayat Pulungan MPd dan Sekretaris Marnoko SPd MSi, serta para dosen pembimbing. "Saya yakin wajah-wajah kesungguhan yang terpancar dari peserta PPL ini membuat UMSU akan mempunyai calon guru yang bisa memberi pencerahan bagi anak bangsa. Untuk itu saya berharap peserta PPL mampu berkontribusi dalam mewujudkan guru profesional," ucap rektor. Selain bangga, rektor juga mengaku terharu karena PPL tahun ini memasuki tahun ke-26. Ini berarti sudah 26 tahun pula FKIP UMSU melaksanakan program ini yang mampu menghasilkan guru mumpuni di bidangnya. Program yang dilakukan FKIP UMSU itu, menurut rek-

andalas/hamdani

MELEP AS - Rektor UMSU Dr Agussani MAP didampingi WR III HM Arifin Gultom dan Dekan FKIP UMSU Elfrianto Nasution saat MELEPAS melakukan pelepasan secara simbolis mahasiswa yang akan mengikuti PPL, di kampus Jalan Mukhtar Basri Medan, Rabu (16/7). tor merupakan implementasi UU No 14 Tahun 2005 tentang kompetensi guru dan dosen. Program PPL, kata rektor, merupakan proses pembekalan untuk menjadikan seorang guru yang profesional. Namun, untuk menjadi guru yang profesional, harus memiliki kompetensi. "Inilah bagian yang tak terlepaskan dari PPL yakni proses melahirkan calon guru profesional yang berkompeten," ujarnya. Sebelumnya, Dekan FKIP UMSU Elfrianto Nasution SPd MPd dalam sambutannya mengungkapkan, pelaksanaan PPL tahun ini sedikit mengalami perubahan. Sebab, mulai tahun ini dikelola oleh unit khusus PPL, sedangkan selama ini

dikelola oleh pimpinan fakultas. Untuk itu diharapkan pelaksanaan PPL ini akan lebih baik dari waktu sebelumnya. Dekan berharap mahasiswa dapat melaksanakan PPL ini dengan bersungguh-sungguh, karena tahun ini juga PPL dilaksanakan bersamaan dengan waktu perkuliahan selama dua hari di kampus. Dengan demikian, diimbau agar mahasiswa peserta PPL dapat membagi waktu dengan pelaksanaan PPL. Dekan juga mengingatkan peserta untuk mengikuti PPL dengan sebaik-baiknya. Pasalnya, kegiatan ini memberlakukan lulus dan tidak lulus bagi pesertanya. Elfrianto menyebutkan, dari 1.602 peserta PPL

kali ini, terdapat beberapa mahasiswa yang tahun lalu dinyatakan tidak lulus sehingga harus mengulang pada tahun ini. Selain itu, dekan juga meminta kepada 120 dosen pembimbing dan 15 monitoring dosen untuk membimbing mahasiswa semaksimal mungkin. Dia menyebutkan, 1.602 mahasiswa peserta PPL dari enam program studi (Prodi) di FKIP UMSU itu meliputi 366 orang dari Prodi Matematika, 296 orang dari Prodi Bahasa Indonesia, 463 orang dari Prodi Bahasa Inggris, 55 orang dari Prodi PPKN, 174 orang dari Prodi Pendidikan Akuntansi dan 248 orang dari Prodi Bimbingan Konseling. (HAM)

Rapat Pleno KPUD

Jokowi-JK Unggul di Labusel Kotapinang-andalas Komisi Pemilihan Umum (KPU) Kabupaten Labuhan Batu Selatan (Labusel) menggelar rapat pleno tertutup rekapitulasi hasil perhitungan perolehan suara pemilihan umum Presiden dan Wakil Presiden Tahun 2014, kemarin. Rapat dihadiri Kapolsek Kotapinang Kompol M Nasution, Ketua Panwaslu Labusel Muhammad Yunus Nasution, PPK seLabusel, kader partai pengusung dan pendukung pasangan Capres, dan komisioner KPUD Labusel. Kegiatan dimulai sekira pukul 10.00 WIB di aula Kantor Bupati Labusel Jalan Prof AH Yamin Kotapinang Labusel.

Rapat pleno tersebut dijaga ketat sejumlah anggota kepolisian dari sektor Kotapinang dan Polres Labuhanbatu guna mengamankan jalannya rapat pleno. Hasil perolehan suara pilpres di Kabupaten Labuhanbatu Selatan Pasangan nomor urut 2 Jokowi-JK unggul di tiga kecematan yaitu Kecamatan Kampung Rakyat, Kecamatan Torgamba dan Silangkitang di Labusel. Dengan demikian, pasangan nomor urut 1 Prabowo-Hatta memperoleh 66.898 suara, kalah dari pasangan no urut 2 yang memperoleh 73.580 suara dari jumlah total 140.478 suara. Kecamatan Kotapinang No

urut 1.sebanyak 14.894 dan No urut 2 sebanyak 13.122 dari total 28.016 suara, Kecamatan Kampung Rakyat No urut 1 sebanyak 12.712 dan No urut sebanyak 2 14.141 suara dari rotal 26.853 suara. Kecamatan Torgamba No urut 1 sebanyak 17.524 dan No urut 2 sebanyak 29. 511 dari total 47.035 suara. Kecematan Sungai Kanan No urut 1 sebanyak 14.780 dan No urut 2 sebanyak 7.789 suara dari total 22.578 suara, Kecamatan Silangkitang No urut 1 sebanyak 6.988 dan No urut 2 sebanyak 9.008 suara dari total 15996 suara. Hasil rekapitulasi suara pil-

pres kemudian ditanda tangani komisioner KPUD Labusel dan saksi pasangan capres nomor 1 yaitu Ketua KPUD Labusel Imran Husaini Siregar, Irwansyah, Salim, Ependi Pasaribu dan Khairul Mubarrik Harahap. Sementara dari pasangan no urut 2 turut mentandatangani Nanang Azhari Harahap dan Ilham Siregar. Ketua KPUD Labusel Imran Husaini Siregar ketika ditemui di Aula Kantor Bupati Labusel mengatakan, selanjutnya hasil rekapitulasi akan dibawa ke tingkat Provinsi Sumatera Utara. "Ya kita tinggal menunggu perhitungan di tingkat provsu," katanya". (JW)

STBA-PIA Santuni Anak Panti Asuhan Bani Adam

andalas/siong

KETERANGAN - General Manager Centre Point Medan, Paulus Tamie memberi keterangan kepada wartawan di kantor managemen Center Point Medan, Selasa (15/7) malam. Medan-andalas Dalam rangka merayakan hari jadi perdana Center Point Medan pada Jumat (18/7) mendatang, mall tersebut akan menggelar acara berbagi bersama ratusan anak yatim piatu Kota Medan. Kegiatan juga akan dimeriahkan dengan Ramadhan Fashion Competition dan Midnight Shopping pada 18-19 Juli 2014. General Manager Centre Point Medan, Paulus Tamie mengatakan, tanpa terasa sudah genap setahun Center Point Medan hadir di tengah-tengah masyarakat Kota Medan. Dan dalam setahun itu pula Center Point sukses memberikan warna baru bagi industri lifestlye, shopping dan entertainment di Kota Medan. "Center Point Medan akan berusia satu tahun. Sebagai bentuk terima kasih dan syukur kepada Tuhan Yang Maha Esa dan masyarakat kota Medan, pada perayaan hari ulang tahun perdana, kami mengajak ratusan anak yatim piatu dari Kelurahan Gang Buntu, Kecamatan Medan Timur untuk berbuka puasa bersama," katanya kepada wartawan di kantor managemen Center Point Medan, Selasa (15/7) malam. Dia menambahkan, pihaknya juga menghadirkan story teller yang akan mendongeng kisah-kisah Ramadhan dan kuliah tujuh menit (kultum) dari ustaz. Dan sebagai acara puncak akan ada prosesi pemotongan tumpeng oleh pihak

managemen di pelataran City Walk Center Point Medan. Sementara itu, Panitia Penyelenggara, Rudy Chou menambahkan, beragam kegiatan juga telah disiapkan untuk menyemarakkan perayaan ulang tahun di antaranya, fashion show bertajuk "Ramadan Fashion Competition" untuk kategori anak-anak dan remaja. Kegiatan dilaksanakan dua hari berturut, mulai Jumat-Sabtu (18-19/7). "Event Ramadan Fashion Competition sengaja dimeriahkan untuk menyemarakkan bulan suci ini. Kegiatan dilaksanakan dua hari berturut, mulai Jumat-Sabtu (18-19/7)," ujarnya. Di hari pertama, Jumat (18/7) dikhususkan untuk peserta anak-anak (putraputri) mulai usia 10 tahun yang dimulai pukul 14.00 WIB. Mereka bisa tampil dengan busana muslim dengan tema busana bebas," tandasnya. Untuk Ramadhan Fashion Competition, lanjutnya, hingga saat ini sudah banyak yang mendaftar. Peserta bukan hanya dari Kota Medan, tetapi juga dari luar kota seperti Tebingtinggi, Pematangsiantar dan Binjai. "Usai fashion show di hari kedua, juga dihelat Midnight Shopping pada 19 Juli. Akan ada promo-promo yang disediakan semua tenant di Center Point diantaranya diskon hingga 70 persen dan lainnya," pungkas Rudy Chou. (SIONG)

Medan-andalas Kampus merupakan gambaran miniatur negara, yang di dalamanya terdiri dari berbagai macam penganut agama dan aliran kepercayaan. Sikap dan toleransi antarumat beragama di kampus sangat menentukan baik buruknya toleransi beragama di Indonesia khususnya Sumatera Utara. Karena mahasiswa kini akan menjalani kehidupan bermasyarakat di masa mendatang. “Untuk itu, toleransi antar umat beragama yang sudah terjalin di lingkungan keluarga besar Sekolah Tinggi Bahasa Asing Persahabatan Internasional Asia harus (STBA-PIA) tetap dipertahankan,” kata ustaz H Ilham Maulana SHI ketika menyampaikan tausiahnya pada buka puasa bersama di Aula STBA-PIA, Selasa (15/7). Buka puasa bersama yang dirangkai pemberian santunan kepada 30 anak Panti Asuhan Bani Adam serta pengukuhan Pengurus Unit Kegiatan Mahasiswa Islam (UKMI) STBA-PIA turut dihadiri, jajaran fungsionaris STBA-PIA, Pengurus Harian Yayasan YPNSU, Puket 1 Sinar Anwar SS MTCSOL, Puket 2 Drs EC Sanjaya Kusumah MM, Puket 3 Yenny Marlim BBA SS, KTU STBA-PIA Irwan Y Arifin, dosen, Koordinator Acara Rahdian Ardhika SE BBA, jajaran panitia Muhammad Hafiz Aziz (Ketua), Susi Susanti (Sekretaris), Siti Maryam Dalimunthe (Bendahara) serta para mahasiswa

DIABADIKAN - KTU Irwan Y Arifin (kanan) dan Puket 1 Sinar Anwar diabadikan bersama para anak Panti Asuhan Bani Adam, usai menyerahkan santunan. andalas/asril tanjung

lainnya. Labih lanjut Ilham Maulana, apa yang sudah dilakukan keluarga besar STBA-PIA seperti melaksanakan kegiatan buka puasa bersama, sudah merupakan perwujudan terjalinnya toleransi antarumat beragama di lingkungan kampus. “Terus tingkatkan kebersamaan antar umat beragama, sehingga keberagaman agama di lingkungan kampus menjadi cermin bahwa suku, dan pemeluk agama di Sumut kuat dan solid,” tegasnya. Sebelumnya, Ketua STBAPIA melalui Puket 1 Sinar Anwar

SS MTCSOL usai melantik Pengurus UKMI STBA-PIA mengharapkan, pengurus yang baru dilantik benar-benar menjalankan tugasnya sebagaimana pengurus-pengurus sebelumnya. “Laksanakan tugas dan tanggungjawab yang diberikan dengan penuh keikhlasan. Lingkungan kampus merupakan wadah kecil bagi seorang mahasiswa untuk belajar berorganisasi serta menambah wawasan. Sehingga, bila suatu hari terjun ke tengah-tengah masyarakat sudah bisa mengaplikasikan ilmu yang di dapat dari lingku-

ngan kampus tersebut,” papar Sinar Anwar. Sementara, KTU STBA-PIA Irwan Y Arifin secara simbolis juga telah menyerahkan santunan kepada 30 anak Panti Asuhan Bani Adam. Dia berharap, santunan dan bingkisan yang diserahkan bisa membantu para anak panti asuhan dalam menjalani puasa Ramadan. Pengurus UKMI STBA-PIA yang dilantik, Muhammad Hafiz Aziz (Ketua), Susi Susanti (Wakil Ketua), Rapika Sari (Sekretaris) dan Dinda Destari (Bendahara). (RIL)



OLAHRAGA

Kamis 17 Juli 2014

Sambut Hari Jadi ke-69 Tapteng

Pemkab Tapteng Gelar Berbagai Kegiatan Olah Raga Tapteng-andalas Dalam rangka Hari Jadi ke-69 Kabupaten Tapanuli Tengah (Tapteng) 24 Agustus 2014 nanti, Pemerintah Kabupaten Tapanuli Tengah (Pemkab Tapteng) akan menggelar pertandingan dan perlombaan olah raga berskala nasional, tingkat provinsi dan tingkat kabupaten dengan total hadiah uang tunai senilai Rp 199 juta ditambah tropi dan piagam penghargaan. Perlombaan tersebut antara lain, untuk skala nasional yakni triathlon dan bola voly pantai, untuk tingkat provinsi sepak bola pantai, sementara pertandingan sepak bola untuk tingkat Tapteng, kata Ketua Devisi Pertandingan Olah Raga Hari Jadi Kabupaten Tapanuli Tengah (Tapteng) Drs Rastim Bondar MM, dalam temu persnya, Rabu (16/7), di ruang kerjanya. "Masa pendaftaran sudah dibuka hingga 22 Agustus nanti. Lombanya 25-29 Agustus. Tempatnya di Kantor Pora Pemkab Tapteng di Jalan FL Tobing

Ketua Devisi Pertandingan Olah Raga Hari Jadi Kabupaten Tapanuli Tengah (Tapteng) Drs Rastim Bondar MM, dalam temu persnya, Rabu (16/7), di Ruang kerjanya. Kecamatan Pandan," ujar Rastim Bondar. Ia menyebutkan, untuk lomba Triathlon total hadiahnya Rp.100 juta, dan rencananya dilaksanakan pada tanggal 25 Agustus, pada pukul 08.00 WIB hinga selesai, di Pantai Bosur, Kecamatan Pandan. Untuk pertandingan bola voli pantai total hadiahnya Rp 50 juta, dilaksanakan pada tanggal 25-29 Agustus, di Pantai Bosur. Dan pertandingan sepak bola pantai total hadiah Rp.35 juta, dan

dilaksanakan tanggal 25-29 Agustus, di Pantai Bosur. Sementara, untuk pertandingan sepak bola total hadiahnya Rp 14 juta, digelar khusus untuk antar kecamatan se-Tapteng. Khusus pertandingan sepakbola, digelar antar kecamatan yang diadu di tingkat Daerah Pemilihan (Dapil) masing-masing 5 klub perdapil. Untuk babak penyisihan di gelar pada tangaal 10-16 Agustus, yakni Dapil I digelar dilapangan Sepak Bola Pandan, Dapil II dilapangan Sepak Bola

Kecamatan Pinangsori, Dapil III dilapangan Sepak Bola Kecamatan Andam Dewi, dan Dapil IV dilapangan epakbola Kecamatan Sorkam. Sementara babak semi final dan final akan digelar dilapangan Sepak Bola Pandan, pada tanggal 25-30 Agustus. Untuk itu, peran serta masyarakat diharapkan untuk menyukses kegiatan tersebut mewujudkan Kabupaten Tapanuli Tengah Kawasan Minopolitan Negeri Wisata Sejuta Pesona, pungkas Rastim Bondar.(AT)

harian andalas | Hal.

13

PT Alfa Scorpii Buka Puasa Bersama dengan Wartawan Olahraga Medan-andalas PT Alfa Scorpii menyajikan 'santapan' menarik pada acara buka puasa bersama media dan stafnya, Selasa (15/7). Selain santapan berupa ta'jil berbuka, hadir pula sosok maskulin berupa produk anyar mereka, Yamaha YZF R15. Sejak dirilis pada pertengahan April lalu, kehadiran motor berkapasitas 150 cc itu sudah mencuri perhatian masyarakat di Indonesia. Hal itu terbukti dengan tingginya jumlah pesanan motor di Indonesia. Hebatnya, YZF R15 bersama 'sang kakak' YZF R25, basis produksinya di Indonesia. "Bahkan Yamaha Motor Company (YMC) Jepang juga mempercayakan Yamaha Indonesia sebagai basis ekspor untuk market domestik dan ekspor global. Itu artinya, Indonesia akan mengekspor R25 ke seluruh benua Asia, Afrika, Amerika hingga Eropa," ungkap Divisi Manajer Promotion & Motorsports PT Alfa Scorpii, Joni Lee. Budi, dari tim Education Alfa Scorpii mengungkapkan, R15 yang tampil dengan platform superbike You Can Ride Everyday ini hadir dengan desain terbaik, handling terbaik dan performance terbaik dibanding kompetitor lainnya. Bahkan modelnya hampir sama dengan R6 yang berkapasitas mesin lebih tinggi. Untuk urusan dapur pacu Yamaha R15 ini memiliki kapasitas mesin yang lebih besar. Mesinnya dapat mencapai tenaga maksimal 16.83 dk/8.500 rpm dan torsi puncak 15 Nm/7.500 rpm.

Divisi Manajer Promotion & Motorsports PT Alfa Scorpii, Joni Lee foto bersama dengan wartawan olahraga diantaranya Ketua SIWO PWI Sumut SR Hamonangan Panggabean usai buka puasa bersama, kemarin. Spesifikasi Yamaha R15 ini juga semakin responsif dengan percepatan yang digunakan motor 150cc ini sudah mencapai 6 percepatan. Tipe mesin dari Yamaha YZF R15 untuk Indonesia sendiri adalah 149,8 cc, 4 langkah, 4 valve SOHC, dan berpendingin cairan silinder tunggal. Meski garang plus mesin yang gahar, namun motor ini cukup nyaman dikendarai setiap saat. Sebab dengan teknologi injeksi membuat penggunaan bahan bakar semakin minimal. Dengan bodi full fairing, R15 tampak sangat elegan. Apalagi aksesoris racing yang terpasang dari vendor daytona. Tak ketinggalan, dalam R15 juga dibenamkan modul software Anroid untuk yang bisa menentukan 4 mode berkendara yakni eco economical, sport, lite tuning, racing. "Kita bisa setel motornya melalui android. Jadi ini bener-bener paling baik dan canggih dibanding kompetitor lain. Tapi jangan takut dengan maintenancenya karena Yamaha sudah menyiapkannya di

seluruh jaringan yang tersebar hingga pelosok nusantara," tegas Budi. Joni Lee menambahkan, R15 cukup disambut positif pecinta otomotif di Indonesia, khususnya wilayah Sumut dan Aceh. Apalagi, Pt Alfa Scorpii menawarkan harga yang cukup terjangkau untuk motor elegan ini yakni Rp 30.300.000. Anda bisa mendapatkannya dengan cara kontan maupun kredit. Hadir pada acara itu, Ketua Seksi Wartawan Olahraga (Siwo) PWI Sumut, SR Hamonangan Panggabean SSos, Wakil Ketua Siwo Jonny Ramadhan Silalahi SH, Chief Service Officer PT Alfa Scorpii Zainal Arifin Harahap, dan staf PT Alfa Scorpii. Joni Lee menilai, peran wartawan olahraga Medan terhadap perkembangan otomotif tidak perlu diragukan lagi. Namun begitu, kerjasama yang selama ini sudah terjalin cukup bagus, hendaknya bisa ditingkatkan agar kegiatan otomotif daerah semakin maju.(YON)

Porwil Medan Jajal PS Kwarta Medan-andalas Menjaga sentuhan pemain, skema permainan, PS Kwarta kembali harus menggelar ujicoba keduanya.Belum puas dengan performa pemainnya, pelatih Slamet Riyadi kembali mengagendakan game pada (19/7) nanti melawan tim Porwil Medan di Stadion Teladan. "Ujicoba ini penting buat pemain. Kami ingin melihat bagaimana kondisi mereka dan terpenting tidak kehilangan

feeling ball. Tujuan lain adalah mengembalikan bentuk permainan kami seperti semula," ujar Slamet Riyadi kepada wartawan. Tawaran latih tanding ini sudah diterima oleh Amrustian, pelatih Porwil Medan. "Ya pada dasarnya kami juga sedang persiapan untuk babak delapan besar nanti. Jadi siapapun lawannya, ini akan baik untuk persiapan tim. Apalagi tim-tim Divisi Utama, ini akan semakin menambah jam terbang pemain,"

bilang Amrustian kepada bolahita. PS Kwarta sendiri baru menggelar latihan reguler sejak 4 Juli lalu memang sudah mempunyai program uji tanding di bulan Ramadan. Uji coba perdana sukse dilewati dengan kemenangan telak 6-0 atas Victory Dairi. Selain menghadapi menghadapi tim sepak bola Porwil Medan, PS Kwarta juga akan menantang tim asal Divisi Satu, PSGL Gayo Lues. (YON)

Tur ke Italia, Penggawa Timnas U-23 Tetap Berpuasa Roma-andalas Tim nasional Indonesia U-23 saat ini telah berada di Italia untuk melakoni sejumlah laga ujicoba. Meski di tengah bulan suci ramadan, sejumlah pemain mengaku tetap menjalani kewajiban berpuasa. Timnas U-23 dijadwalkan menghadapi tiga lawan ujicoba yaitu AS Roma pada 18 Juli, Lazio (20/7) dan Cagliari pada (23/7) mendatang. Pertandingan ujicoba itu dilakukan sebagai persiapan untuk bertanding di Asian Games pada September. Meski sesampai di sana langsung disibukkan dengan jadwal latihan, para pemain yang beragama Islam tetap tidak lupa menjalankan ibadah puasa.

"Alhamdulillah masih puasa. Karena latihannya kan disesuaikan, sehabis berbuka baru kami latihan. Jadi sama sekali tidak menganggu waktu kami puasa," ungkap gelandang Rizky Pellu, Rabu (16/7). Pemain Pelita Bandung Raya (PBR) itu mengaku tidak mengalami kesulitan dalam menjalankan ibadah puasanya itu. Hanya saja, perbedaan waktu sedikit yang dia rasakan. "Tidak ada kesulitan kok. Menyesuaikan waktunya saja mungkin," tambah dia. Hal serupa juga diungkapkan oleh Rasyid Assyahid yang mengaku mendapatkan pengalaman baru menjalankan ibadah

puasa di negara lain. "Puasanya lancar kok. Tidak mengganggu latihan atau pun fisik. Karena kan kami juga sekalian berujicoba di sini. Jadi ada semangat yang berbeda," kata pemain PSM Makassar itu. Di sisi lain, pelatih Aji Santoso mengatakan pihaknya telah memberikan materi latihan sejak kemarin malam. Menjelang laga pertama melawan AS Roma pada 18 Juli, dia menyebut timnya hanya mengagendakan latihan sebanyak tiga kali. "Kemarin malam kami sudah latihan. Baru latihan recovery saja. Nanti dan besok kami baru latihan ke materi pertandingan, mulai dari taktik dan strategi," ujar Aji.(NET)

Conte Hengkang dari Juventus Juventus–andalas Kabar buruk sekaligus mengejutkan muncul dari Juventus. Allenatore yang telah membangkitkan semangat Nyonya Tua dan membawa tim meraih tiga scudetto beruntun, Antonio Conte mengundurkan diri sebagai pelatih tim. Pernyataan mundurnya Conte muncul melalui pesan yang dibuatnya dalam sebuah video untuk Juventus. Dalam video tersebut, eks legenda I Bianconeri tersebut sedikit memberi isyarat untuk menangani Timnas Italia yang ditinggalkan Cesare Prandelli. “Saya harus mengumumkan keputusan konsensual untuk memutus kontrak bersama Juventus, yang mana mengikat saya hingga musim depan. Ada sebuah perjalanan dalam membuat keputusan ini. Mari katakan, menang adalah yang tersulit dimanapun Anda berada,” ucap Conte kepada Juventus Channel, Rabu (16/7). “Itu adalah hal yang sangat prestisius dan sejarah mencatat, Juventus selalu ingin menang. Selalu sulit untuk hal itu. Namun, bagaimanapun juga seseorang telah membuktikan pada dirinya bahwa seorang pemenang dapat

mengatasinya dan saya pikir, saya membuktikannya. Saat ini, saya berpikir mengenai masa kini dan keputusan yang baru saya buat” lanjutnya. Sebagai penutup, pria yang

memiliki jiwa grita ala Juventus ini, mengucapkan banyak terima kasih kepada para fans, serta juga pemain yang menjadikannya pelatih hebat dan juga manajemen klub.(NET)

RELAS PANGGILAN SIDANG KEPA D A TERGUGAT Nomor:04/Pdt.G/2014/PN.Trt Pada hari ini Kamis Tanggal 17 Juli 2014, saya ENDY AYAL, JURUSITA pada Pengadilan Negeri Tarutung atas perintah Majelis Hakim Pengadilan Negeri Tarutung dalam perkara Perdata Nomor:04/Pdt.G/2014/PN.Trt TELAH MEMANGGIL MANGAMPIN SIMAMORA, umur 72 Tahun, Laki-laki, Indonesia, Pensiunan Pegawai Negeri Sipil/PNS, dahulu beralamat di Lingkungan 10,Kelurahan Terjun, Kec.Medan Marelan Medan, sekarang alamatya tidak diketahui lagi di Indonesia, disebut sebagai : TERG U G AT Supaya datang menghadap Persidangan yang diselenggarakan di: PENGADILAN NEGERI : TA R U T U N G Jalan : Kapten Piere. Tendean No.1 Tarutung Pada hari/tanggal : RABU,17 September 2014 Pukul : 10.00 Wib Acara. : Sidang lanjutan Sehubungan akan diadakan sidang dalam perkara Perdata NO.04/ Pdt.G/2014/PN.Trt dalam perkara antara: ESTI BR.PURBA............Sebagai PA R A P E N G G U G AT LAW A N M A N G A M P I N S I M A M O R A.......Sebagai T E R G U G AT Panggilan ini saya laksanakan melalui Mass Media Surat Kabar, berhubung oleh karena alamat Tergugat sudah diketahui lagi di Indonesia, berpedoman pada Pasal 718 (3) RBG dan Pasal 390 HIR serta Lembaran Negara No.44 Tahun 1941. Demikianlah Panggilan Umum ini saya perbuat dan saya tanda tangani dengan mengingat sumpah jabatan. YANG MEMANGGIL JURUSITA TTD E N D Y JEREMES AYA L NIP.197009291993031004


ACEH MEMBANGUN

Kamis 17 Juli 2014

harian andalas | Hal.

14

Solidaritas Abdya Untuk Palestina Blangpidie-andalas Gejolak yang terjadi di Gaza Palestina yang merengut banyak nyawa kaum muslim dan banyak gedung yang porak poranda, akibat serangan zionis Israel yang membabi buta ke negara Islam tersebut, Pemerintah Kabupaten Aceh Barat Daya (Abdya) ikut berpatisipasi atas apa yang menimpa masyarakat di sana. Dengan membantu mengumpulkan dana dari kalangan pejabat yang ada di pemkab setempat. Salah seorang pejabat di

Abdya yang tak mau namanya ditulis, Rabu (16/7) kepada andalas menjelaskan, pengumpulan dana yang dilaksanakan tersebut merupakan rasa peduli terhadap musibah yang menimpa saudara-saudara kita oleh kebiadaban zionis Israel. Sehingga pimpinan daerah mengajak semua kita untuk ikut berpatisipasi membantu dengan iklas. “Kebersamaan dan rasa peduli antar sesama membuat kita ikut merasakan penderitaan seperti yang saudara kita rasakan. Bantuan kita dan doa akan sangat berguna

bagi kekuatan umat muslim di Palestina,” katanya. Tidak hanya pemerintah daerah, sejumlah warga Aceh Barat Daya juga ikut berpatisipasi membantu mengumpulkan dana untuk Palestina. Semoga saja akan ada penyelesaian yang berpihak kepada Palestina, untuk segera keluar dari komplik yang berkepanjangan yang menelan banyak nyawa dan harta. Informasi yang diterima andalas, sampai saat ini belum tahu berapa dana yang telah terkumpul. (AS)

Pemkab Gayo Lues Dapat Mobil Ambulance andalas/anuar syahadat

PEROLEHAN SUARA– Anggota KIP Gayo Lues, Panwaslu, Muspida dan para saksi dari partai memperhatikan dengan jelas saat pembacaan hasil perolehan suara pasangan Presiden Tahun 2014.

Pasangan Jokowi-JK Unggul di Gayo Lues Gayo Lues-andalas Seluruh Muspida Plus Kabupaten Gayo Lues, Rabu (16/7) menghadiri Rapat Pleno Rekaputilasi hasil penghitungan perolehan suara pasangan Calon Presiden dan Wakil Presiden Republik Indonesia tingkat Kabupaten Gayo Lues Tahun 2014. Acara yang digelar oleh KIP setempat berlangsung di Bale Musara. Ketua KIP Gayo Lues Alfin Anhar dalam sambutan singkatnya mengatakan, Pemilihan Presiden di Kabupaten Gayo Lues berjalan aman dan lancar. Dan seluruh hasilnya akan diketahui setelah masing-masing perwakilan dari kecamatan membacakan hasil perolehan masing-masing suara

untuk calon. Untuk Kecamatan Rikit Gaib, pasangan nomor urut satu Prabowo-Hatta memperoleh 752 suara, dan pasangan Jokowi-JK 1576 suara, Kecamatan Dabun Gelang, Prabowo-Hatta memperoleh 1233 suara, pasangan Jokowi-JK 1499 suara.

Kecamatan Pantan Cuaca, pemilih Prabowo-Hatta mencapai 714, pasangan Jokowi-JK 1561, Kecamatan Pining, jumlah pemilih Prabowo-Hatta 682 suara, pasangan Jokowi-JK 1444 suara, Kecamatan Kota Panjang, Prabowo-Hatta memperoleh 1536 suara, Jokowi-JK 2498 suara. Sedangkan di Kecamatan Blangjeranggo, Prabowo-Hatta memperoleh 1201 suara, pasangan Jokowi-JK 2483 suara, di Kecamatan Teragun, pasangan Prabowo-Hatta memperoleh 2187 suara, pasangan Jokowi-JK 2268 suara, Tripe Jaya, PrabowoHatta memperoleh 958 suara, pasangan Jokowi-JK 1770 suara,

Kecamatan Blangkejeren, pasangan Prabowo-Hatta hanya menperoleh 6497 suara, dan Jokowi-JK 6403 suara, Kecamatan Blangpegayon, suara pasangan Prabowo-Hatta 1155, dan suara untuk Jokowi-JK 1565, dan untuk Kecamatan putri Betung, Prabowo-Hatta memperoleh 1259 suara, dan Jokowi-JK memperoleh 2673 suara. Dari data di atas kata pihak Komisi Independet Pemilihan Kabupaten Gayo Lues, pasangan Jokowi-JK unggul di Kabupaten Gayo Lues dengan jumlah total suara 25640 suara, sedangkan pasangan Prabowo-Hatta hanya memperoleh 18172 suara. (NUAR)

Pemkab Agara Bongkar Lokalisasi Pasar Seban Warkop Esek-esek Aceh Tenggara-andalas Janji Bupati Kabupaten Aceh Tenggara (Agara) Ir H Hasanuddin B MM untuk membersihkan dan membongkar lokalisasi (Pasar Seban), lokasi yang selama ini ditengarai digunakan untuk praktek maksiat, Selasa (15/7) akhirnya terealisasi. Pantauan andalas Selasa dan Rabu (15-16/7), pembersihan dan pembongkaran lokalisasi Pasar Seban (PS) dilakukan langsung oleh pemilik bangunan toko yang terbuat dari papan secara bergotong-royong. Sedangkan pembongkaran lokasi Pasar Seban dimulai dari Jembatan Cedol Pulonas Baru hingga ke jembatan

Malboro yang menghubungkan Desa Pulonas–Pulonas Baru. Wanbro, salah seorang pemilik kedai di Pasar Seban kepada andalas mengatakan, pembongkaran yang dilakukan pemilik bangunan menyusul perintah Bupati Aceh Tenggara dan statemen H Hasanuddin, Sabtu (21/6) ketika menghadiri peringatan Hari Lingkungan Hidup di Kantor LH Kutacane, untuk membersihkan Lokalisasi Pasar Seban. “Jika kami tidak membongkar dan membersihkan bangunan di Pasar Seban, maka Pemkab melalui Satpol PP yang langsung turun ke lapangan. Sebab itu sebelum petugas bertindak, kami membongkar sendiri bangunan

milik kami tersebut,” ujar Wanbro. Akibat perintah Bupati Aceh Tenggara Hasanuddin membersihkan Pasar Seban ini timpal pemilik lainnya, sedikitnya 20-25 unit rumah atau kedai yang terbuat dari kayu terpaksa dibongkar dan diratakan dengan tanah. Kendati pasrah dengan keputusan Bupati Aceh Tenggara, namun beberapa pemilik dan penghuni kedai di komplek Pasar Seban mengaku sedih. Masalahnya tidak semua kedai di lokasi tersebut dipergunakan untuk maksiat seperti penyediaan miras, judi maupun praktek esekesek. Namun, sebagian besar bangunan tersebut digunakan

untuk lokasi dagang kelontong, bengkel dan usaha legal lainnya. Walaupun demikian, karena sudah menjadi keputusan Bupati Aceh Tenggara beberapa warga berharap agar pemkab jangan mengambil kebijakan dan keputusan tebang pilih. Kalau alasannya untuk penghijauan dan memperindah kota Kutacane, semua bangunan di pinggiran DAS Kali bulan dan statusnnya tanah pemerintah, sebaiknya dibongkar dan dibersihkan. Agar tidak muncul anggapan diskriminatif dari Pemkab terhadap sesama warga Agara," kilah Warga di Pasar Seban yang terlihat sedih dengan pembongkaran tempat usahanya tersebut. (AGS)

Banda Aceh Raih Predikat Kepatuhan Pelayanan Publik Banda Aceh-andalas Kota Banda Aceh meraih predikat kepatuhan pelayanan publik terbaik yang akan diserahkan oleh Ombudsman Republik Indonesia. "Ombudsman RI akan mengundang Wali kota Banda Aceh untuk penyerahan piagam predikat kepatuhan pelayanan publik tersebut," kata Kepala Perwakilan Ombudsman RI Aceh Taqwaddin Husin di Banda Aceh, Rabu.

Penyerahan penghargaan predikat kepatuhan pelayanan itu juga bersamaan dengan peringatan lima tahun UU 25 tahun 2009 tentang Pelayanan Publik. Selain itu, Kota Banda Aceh juga termasuk yang patuh terhadap penyediaan komponen-komponen standar pelayan publik sesuai Pasal 15 dan 21 UU Pelayanan Publik di instansi pemerintah. Dari 15 SKPK yang disurvei pada Juni 2014, Taqwaddin men-

jelaskan sebanyak 10 SKPK sudah masuk zona hijau dengan skore nilai di atas 800, tiga zona kuning dan hanya dua masih merah. Taqwaddin menjelaskan, SKPK yang masuk zona hijau itu antara lain Dinas Pekerjaan Umum, Disdikpora, KPTSP, DPKAD dan Disdukcapil. Sedangkan di zona merah adalah Badan Lingkungan Hidup dan Dinas Kebersihan dan Keindahan Kota. "Kita apresiasi terhadap Pem-

kot Banda Aceh yang sangat respon terhadap pengaduan masyarakat melalui Ombdusman RI Perwakilan Aceh," katanya menjelaskan. Hingga saat ini, ia menambahkan belum ada pengaduan warga yang tidak mendapat respon dari Pemkot. Bahkan, DPRK Kota Banda Aceh turut membantu menyelesaiakan keluhan masyarakat bersama dengan Ombudsman RI Perwakikan Aceh.(ANT)

Gayo Lues-andalas Bank Aceh Wilayah Kabupaten Gayo Lues, Selasa (15/7) memberikan bantuan satu unit mobil ambulance kepada Pemerintah Daerah Kabupaten Gayo Lues. Mobil tersebut akan diperuntukkan mengantar jemput pasien di wilayah Blangkejeren. Bupati Gayo Lues H Ibnu Hasim, Rabu (16/7) mengatakan, bantuan yang diberikan oleh Bank Aceh selama dia menjabat sebagai bupati baru ada tahun ini. Sedangkan di tahun-tahun sebelumnya, Pemkab Gayo Lues hanya menerima depident dari

penanaman saham di Bank Aceh Wilayah Blangkejeren. “Modal yang kita masukkan ke Bank Aceh wilayah Blangkejeren hanya Rp 11 miliar dan setiap tahunnya, Pemkab Gayo Lues menerima Rp 1 miliar dari depidennya. Sedangkan kalau bantuan ambulance sebelumnya tidak ada kita terima,” katanya. Ibnu Hasim berencana, di tahun 2014 ini akan menambah modal ke Bank Aceh sekitar Rp 1,5 miliar. Sehingga depident ke depannya bisa lebih dari Rp 1 miliar, seperti yang telah diterima oleh Pemkab Gayo Lues

selama ini. “Hasil dari penanaman saham itu yang disebut depident, dan depident itu langsung kita masukkan menjadi Pendapatan Asli Daerah (PAD). Mudah-mudahan ke depan bisa lebih banyak lagi PAD yang kita peroleh dari Bank Aceh,” harapnya. Sedangkan mengenai ambulance bantuan dari Bank Aceh yang diparkirkan di depan pendopo, Ibnu Hasim berencana akan menyerahkannya kepada Puskesmas Kota Blangkejeren. Sebab di RSUD Gayo Lues, ambulance masih mencukupi. (NUAR)

Unsyiah Gelar Konser Amal Untuk Palestina Banda Aceh-andalas Universitas Syiah Kuala (Unsyiah) Darussalam Banda Aceh menggelar konser amal untuk penggalangan dana bagi korban perang di Palestina. "Konser amal dengan menampilkan artis lokal Aceh Liza Aulia itu kami gelar bekerja sama dengan Komite Nasional untuk Rakyat Palestina (KNRP) Aceh," kata Kepala Humas Unsyiah Ilham Maulana di Banda Aceh, Rabu. Konser amal untuk masyarakat umum di gedung AAC Dayan Daud, komplek Unsyiah Darussalam itu dijadwalkan digelar Sabtu (19/7). Ilham Maulana juga mengatakan, selain menampilkan Liza Aulia kegiatan penggalangan dana itu akan dihadiri ulama asal Pales-

tina yakni Syekh Arafat Abdallah Abdel Wadood Shabaneh. Penggalangan dana puncak dalam kegiatan konser amal itu akan dilakukan pada tahap pelelangan. Unsyiah mengundang semua elemen masyarakat untuk berpartisipasi membantu rakyat Palestina. Penggalangan dana bukan hanya dalam bentuk penyebaran kotak amal, namun ada juga sesi pelelangan. "Kami menyediakan beberapa barang menarik yang akan dilelang," kata Ilham menambahkan. Kendati demikian, katanya, panitia masih membuka kesempatan kepada masyarakat untuk menyumbangkan barang berharganya agar dapat dilelang pada kegiatan konser amal tersebut.

"Semua hasil sumbangan dan pelelangan akan disalurkan kepada rakyat Palestina melalui KNRP Aceh," katanya menjelaskan. Ilham menyebutkan, beberapa pementasan menarik juga telah disiapkan antara lain mulai dari penampilan perkusi oleh Unit Kegiatan Mahasiswa (UKM) Koperbekas Fakultas Teknik Unsyiah, dan pemutaran video tentang kondisi Palestina. Selanjutnya musik tradisi oleh Sanggar UKM Putroe Phang, serta Nasyid grup LAMDA. Selain itu juga penampilan Amoeba Band, Aceh Biola Community serta Nuril Annisa sebagai pembaca puisi. "Alhamdulillah, banyak pihak ingin berpartisipasi dalam acara penggalangan dana untuk membantu Palestina," katanya menjelaskan. (ANT)

WH Tangkap Tiga Pelanggar Syariat Islam Banda Aceh-andalas Petugas Wilayatul Hisbah (WH) atau pengawas syariat Islam, Kota Banda Aceh menangkap tiga pelanggar syariat Islam di ibu kota Provinsi Aceh tersebut. "Mereka ditangkap dini hari tadi. Dua diantaranya terkait kasus mesum, dan seorang berbuat khamar (minuman keras)," kata Kepala Seksi Penegakan Perundang-undangan dan Syariat Islam Satpol PP/WH Banda Aceh Evendi di Banda Aceh, Rabu. Ketiga yang melanggar Syariat Islam tersebut, yakni berinisial AS, melanggar Qanun Aceh Nomor 12 Tahun 2004 tentang khamar atau minuman keras. Kemudian lelaki berinisial S dan teman perempuannya DA. Mereka ditangkap karena melanggar Qanun Aceh Nomor 14

Tahun 2004 tentang khalwat atau mesum. Pelaku khamar atau mabuk berinisial AS, kata dia, diamankan saat duduk di depan sebuah salon di kawasan Peunayong, Kecamatan Kuta Alam, Banda Aceh. "Pelaku ditangkap sekitar pukul 02.00 WIB. Saat ditangkap, pelaku berusaha menyembunyikan botol berisi minuman keras yang diteguknya di kursi yang diduduki. Minuman keras di botol tersebut tinggal separuh lagi," ungkap Evendi. Ia mengatakan pihaknya akan berkoordinasi dengan Satpol PP dan WH Provinsi Aceh terkait penyidikan kasus khamar tersebut. Sebab, Satpol PP dan WH Provinsi Aceh memiliki tenaga penyidik. "Tenaga penyidik kami terbatas. Jadi, untuk proses penyidikan selanjutnya, kami

meminta bantuan Satpol PP dan WH provinsi menindaklanjutinya agar kasus ini bisa diadili," kata Evendi. Sedangkan dua pelaku mesum, lanjut dia, ditangkap saat duduk di tanggul pinggir Krueng (sungai) Aceh di kawasan Peunayong. Mereka ditangkap persisnya di belakang sebuah hotel di tempat itu. Kedua pelaku mesum tersebut tercatat tinggal di Gampong (desa) Laksana. Mereka ditangkap berdasarkan laporan masyarakat sekitar pukul 02.30 WIB. "Saat hendak ditangkap, mereka sempat melarikan diri. Setelah dikejar, akhirnya pasangan bukan suami istri ini diamankan petugas. Kini, mereka sedang dalam proses hukum lebih lanjutan," kata Evendi. (ANT)

Bupati Gayo Lues Buka Puasa Bersama Wartawan Gayo Lues-andalas Seluruh wartawan dari berbagai media, Selasa (15/7) sore diundang Bupati Gayo Lues untuk buka puasa bersama, dilanjutkan dengan shalat magrib dan tarawih bersama di Pendopo Bupati setempat. Hubungan antara Bupati Gayo Lues dengan para wartawan terus dijalin dengan baik, untuk membangun kabupaten berjuluk Negeri Seribu Bukit. Bupati Gayo Lues H Ibnu Hasim mengatakan, sebelum memasuki bulan Ramadan, dia telah mewacanakan akan menggelar silaturahmi dengan wartawan saat berbuka puasa.

Sehingga kekompakan antara pemerintah daerah dengan insan pers tetap terjalin dengan baik. “Wartawan adalah mitra pemerintah daerah, tentu saja anatara kedua belah pihak saling membutuhkan. Wartawan mempublikasikan daerah ke luar dan pemerintah terus berbenah jika ada kekurangan,” katanya. Sementara, ustaz Husaini Bahkri selaku penceramah sesaat sebelum berbuka puasa bersama mengatakan, selama ini kebanyakan orang Islam tidak mau bersatu. Yang kaya sibuk dengan kekayaannya dan yang miskin sibuk mencari nafkah untuk keluarganya. “Seharusnya antara orang

kaya dengan orang yang miskin saling membantu. Yang kaya membantu yang miskin dan yang miskin terus berusaha agar bisa memperbaiki prekonomian. Dan perlu kita ketahui juga antara yang miskin dengan yang kaya di mata Allah SWT semuanya sama,” katanya di hadapan Bupati, Sekda Drs Abu Bakar Djasbi, Kadis Kesehatan, Asisten II, Asisten III dan Kabag Humas Syafrudin. Di samping itu, ustaz Husaini Bahkri juga menjelaskan bahwa mengembangkan ajaran Islam bukan saja harus dilakukan oleh ulama dan ustaz. Tetapi seluruh umat Islam wajib mengembangkan ajaran Islam

agar benar-benar seperti Hadist dan Sunah Rasul. Ia berharap, insan pers Kabupaten Gayo Lues tidak hanya mempublikasikan tentang pemerintahan dan menyangkut masyarakat. Tetapi wartawan diminta agar ikut mempublikasikan kegiatan dan isi ceramah dari para ulama dan ustaz. (NUAR)

BUKA BERSAMA – Bupati Gayo Lues H Ibnu Hasim (tegah) didampinggi Sekda, Kadis Kesehatan dan Asisten saat mendegarkan ceramah sebelum buka puasa bersama dengan Wartawan Gayo Lues. andalas/anuar syahadat


HARIAN

andalas Kamis, 17 Juli 2014 | No: 2917/Tahun VIII | E-Mail:andalas.redaksi@gmail.com | Harga Eceran Rp2.500; Langganan+ongkos kirim Rp90.000; Luar Kota: Rp3.000


Turn static files into dynamic content formats.

Create a flipbook
Issuu converts static files into: digital portfolios, online yearbooks, online catalogs, digital photo albums and more. Sign up and create your flipbook.