Epaper andalas edisi kamis 21 agustus 2014

Page 1

HARIAN

andalas L U G A S

D A N

C E R D A S

Kamis, 21 Agustus 2014 | No: 2941/Tahun VIII | E-Mail:andalas.redaksi@gmail.com | Harga Eceran Rp2.500; Langganan+ongkos kirim Rp90.000; Luar Kota: Rp3.000

Hakim Mahkamah Konstitusi (MK), Wahiduddin Adams, Patrialis Akbar, Maria Farida Indrati, Arief Hidayat, Hamdan Zoelva (ketua), Ahmad Fadlil Sumadi, Anwar Usman, dan Asminto akan memberikan putusannya terhadap sengketa Pilpres 2014, hari ini, Kamis (21/8).

Hakim MK Tidak Ada Diintervensi

Jakarta-andalas Hari ini, Kamis (21/8) Mahkamah Konstitusi akan mengeluarkan putusan penting terkait gugatan sengketa Perselisihan Hasil Pemilihan Umum (PHPU) yang diajukan pasangan caprescawapres PrabowoHatta. MK menyatakan tidak ada intervensi apapun yang diterima para hakim konstitusi. Untuk itu semua pihak diharapkan dapat menerima apapun keputusan MK. "Sampai hari ini tidak ada tekanan apapun, juga kepada hakim

MK. Tidak ada pihak manapun juga yang melakukan intervensi, dan itu juga kita ucapkan terima kasih kepada semua pihak yang menjaga independensi dan imparsial MK," kata Sekjen MK Janedjri M. Ghaffar di kantornya, Rabu (20/8). Dia menambahkan, telah menerima kesimpulan masing-masing pihak, baik dari Prabowo-Hatta selaku pemohon, KPU selaku termohon dan Jokowi-JK selaku pihak

Kita melaksanakan pengamanan jelang putusan MK. Pola pengamanan dilakukan baik di kantor KPU maupun gudang panjang tempat penyimpanan logistik KPU.”

Nico Afinta

Barakuda Disiagakan di KPU Sumut

Medan-andalas Seluruh fasilitas KPU dan Bawaslu Sumut, termasuk para anggota komisioner KPU Provinsi Sumatera Utara mendapat pengamanan menjelang putusan Mahkamah Konstitusi dalam sidang sengketa Perselisihan Hasil Pemilihan Umum (PHPU) atas permohonan pasangan capres-cawapres

Prabowo-Hatta hari ini, Kamis (21/8). Pantauan wartawan di lapangan, Kantor KPU Provinsi Sumatera Utara yang berada tidak jauh dari Mapolresta Medan, disiagakan satu unit Barakuda, Water Canon dan Security Barrier. Kendaraan taktis milik kepolisian tersebut disiagakan guna mengantisipasi adanya

upaya-upaya yang dilakukan oleh oknum-oknum tertentu yang hendak mengacaukan situasi Kamtibmas. Tak hanya menyiapkan kendaraan taktis, kantor penyelenggara pemilu tersebut juga dijaga sekitar 300-an personil kepolisian bersenjata lengkap yang berasal dari Dit Sabhara Polda Sumut, Satbrimobdasu, dan Polresta Medan. "Kita melaksanakan pengamanan jelang putusan MK. Pola pengamanan dilakukan baik di kantor KPU maupun gudang panjang • LANJUT KE HAL. 15

BONARAN TERSANGKA Politisi muda Partai Golkar Poempida Hidayatullah (kiri), Nusron Wahid (tengah) dan Agus Gumiwang saling berjabat tangan.

Kantor dan Rumah Bupati Tapteng Digeledah

Golkar Akan Digugat Rp1 Triliun Jakarta-andalas Politikus Poempida Hidayatullah bersama Nusron Wahid dan Agus Gumiwang sebagai kader yang dipecat secara sepihak akan menggugat DPP Partai Golkar.

"Saya dan kawan-kawan akan menggugat DPP Golkar Rp1 triliun, baik melalui PTUN maupun pengadilan tinggi, dengan bantuan • LANJUT KE HAL. 15

KURS RUPIAH TERHADAP MATA UANG ASING RABU, 20 AGUSTUS 2014 Mata Uang Jual Beli AUD 10.955 10.843 CNY 1.910 1.891 EUR 15.666 15.508 GBP 19.555 19.353 HKD 1.518 1.502

Mata Uang Beli Jual 113 114 JPY 3.674 3.635 MYR 9.433 9.338 SGD 11.766 11.648 USD Sumber: BANK INDONESIA

Jakarta-andalas Penyidik Komisi Pemberantasan Korupsi (KPK) menetapkan Bupati Tapanuli Tengah, Raja Bonaran Situmeang (RBS) sebagai tersangka dalam kasus sengketa pilkada yang juga menjerat mantan Ketua Mahkamah Konstitusi (MK) Akil Mochtar. Juru bicara KPK Johan Budi di Jakarta, Rabu (20/8) menyatakan penyidik telah menemukan dua bukti permulaan yang cukup

Victor Bungtilu Laiskodat

Victor Jabat Ketua Fraksi NasDem

• LANJUT KE HAL. 15

SOAL KANDASNYA MENGINTERPELASI GUBSU

Cipayung Plus Kecam DPRDSU Medan-andalas Kelompok Cipayung Plus Sumatera Utara yang terdiri dari GMNI, IMM, HIMMAH, dan HMI, mengecam dan menyatakan sangat kecewa dengan sikap fraksi-fraksi di • LANJUT KE HAL. 15

Jakarta-andalas Ketua Umum Partai NasDem Surya Paloh menunjuk Victor Bungtilu Laiskodat sebagai ketua fraksi DPR RI lantaran caleg terpilih dari daerah pemilihan I Nusa Tenggara Timur ini dinilai mempunya kapasitas mengorganisasi anggota DPR. "Alasan (pemilihannya) sederhana. Dia (Victor) adalah sosok yang cukup berpengalaman, energik, punya kapabilitas dan akseptabilitas tinggi di internal partai," kata Surya usai membuka Seko-

Bonaran Situmeang bersaksi dugaan suap dan upaya menghalangi penyidikan terdakwa Anggodo Widjojo di Pengadilan Tipikor, beberapa waktu lalu.

• LANJUT KE HAL. 15

ARIF DAN WENI DIBANTU MELANJUTKAN SEKOLAH

Unik Tapi Nyata

Mencuri untuk Perbesar Payudara SEORANG manajer kantor di Inggris mencuri uang perusahaan sekitar Rp 1,9 miliar. Dia pergunakan duit itu untuk operasi payudara dan membeli mobil mewah. • LANJUT KE HAL. 15

Dua Bocah Korban Tsunami Selamat Diberi Rumah Pemerintah Kabupaten Aceh Barat, Provinsi Aceh, memberikan bantuan rumah dan menanggung biaya pendidikan serta melakukan rehabilitasi dua anak yang ditemukan setelah sekitar 10 tahun menghilang terkena bencana gempa dan tsunami Aceh 26 Desember 2004.

Arif Pratama Rangkuti alias Ucok (dua kanan) bersama adiknya Raudhatul Janah (dua kiri) berkumpul kembali dengan keluarganya di Desa Ujong Baroh, Johan Pahlawan, Kabupaten Aceh Barat, Aceh, Rabu (20/8).

"KITA akan membantu dan terus memantau kehidupan mereka, yang utama sekali bagaimana cara merehabilitasi keduanya agar dapat melanjutkan sekolah," kata Bupati Aceh Barat H T Alaidinsyah di Meulaboh, Rabu (20/8). Hal itu disampaikan saat menyempatkan diri ke rumah keluarga Arif Pratama Rangkuti (17) yang baru dipertemukan dengan orang tuanya setelah hilang sekitar 10 tahun saat tsunami menerpa Provinsi Aceh. Alaidinsyah ikut merasa terharu menyaksikan warga • LANJUT KE HAL. 15


SAMBUNGAN

Kamis 21 Agustus 2014

Diusulkan Tiga Calon Pengganti Karen Agustiawan Jakarta-andalas Menteri BUMN Dahlan Iskan mengatakan sudah mempersiapkan sebanyak tiga nama menjadi calon Direktur Utama PT Pertamina (Persero) menggantikan Karen Agustiawan yang mengundurkan diri terhitung 1 Oktober 2014. "Mungkin tiga nama yang akan kita usulkan. Ada yang dari internal dan dari eksternal," kata Dahlan di Jakarta, Rabu (20/8). Menurut Dahlan, usulan nama tersebut untuk disampaikan kepada pemerintah dan dijadikan bahan pertimbangan. "Untuk perusahaan sebesar Pertamina sebaiknya bapak Presiden yang memutuskan. Apakah Presiden yang sekarang (Susilo Bambang Yudhoyono) atau Presiden terpilih yang segera diputuskan oleh Mahkamah Konstitusi," ujar Dahlan, menjelaskan. Meski begitu, mantan Dirut PT PLN ini tidak menyebutkan namanama calon yang sudah dikantonginya tersebut. "Saya hanya bertugas mengusulkan saja. Biarkan Bapak Presiden yang memutuskan," ucapnya, menambahkan. Terkait pengunduran diri Karen Agustiawan, saat ini beredar sejumlah nama yang dinilai cocok dan layak memimpin Pertamina. Adapun dari internal sederet direksi Pertamina yang disebutsebut masuk bursa yaitu, Chrisna Damayanto (Direktur Pengolahan), Hanung Budya (Direktur Pemasaran dan Niaga), Hari Karyuliarto (Direktur Gas), M. Afdal Bahaudin (Direktur Pengembangan Investasi dan Manajemen Risiko), dan M. Husen (Direktur Hulu). Sementara itu, Direktur Utama PT Pertamina (Persero) Karen Agustiawan meminta kepada semua pihak tidak mempolitisasi rencana pengunduran dirinya sebagai dirut BUMN migas tersebut per 1 Oktober 2014. Menurut dia, dalam siaran pers di Jakarta, Rabu (20/8) pengunduran dirinya sebagai Dirut Pertamina adalah karena alasan

pribadi dan juga perlunya regenerasi kepemimpinan. "Saya minta agar semua pihak tidak mengaitkan pengunduran diri saya di luar hal tersebut. Apalagi jika dikaitkan dengan hal-hal yang bersifat politis dan dipolitisir," katanya. Karen mengatakan, proses pengunduran dirinya sudah berlangsung sejak awal 2013. "Pada saat hendak diperpanjang untuk periode yang kedua pun, saya sudah berusaha untuk menolak dengan alasan yang sama, yaitu pribadi dan perlunya proses regenerasi yang diperlukan oleh sebuah korporasi," ujarnya. Ia menambahkan, dirinya sudah 6,5 tahun menjadi anggota Direksi Pertamina yakni setahun sebagai direktur hulu dan selama 5,5 tahun sebagai dirut. Karen dilantik sebagai Direktur Hulu Pertamina pada 5 Maret 2008. Kemudian, pada 5 Februari 2009 dilantik sebagai dirut sehingga masa jabatannya sebagai anggota direksi untuk periode lima tahun pertama berakhir pada 4 Maret 2014. Selanjutnya pada 5 Maret 2013, pemerintah selaku pemegang saham memperpanjang masa jabatan Karen untuk periode lima tahun kedua (2013-2018). Pada 13 Agustus 2014, Karen mengirimkan surat pengunduran diri sebagai Dirut Utama Pertamina per 1 Oktober 2014. Surat pengunduran diri diajukan ke Pertamina dengan tembusan kepada Menteri BUMN selaku RUPS, dewan komisaris dan anggota direksi. Sebelum 1 Oktober 2014, pemegang saham Pertamina yakni pemerintah akan melakukan rapat umum pemegang saham luar biasa untuk menerima atau menolak pengunduran diri Karen tersebut. Selanjutnya, Dewan Komisaris Pertamina akan menunjuk salah satu direktur sebagai pelaksana tugas dirut yang bertugas sejak 1 Oktober 2014 hingga ditetapkan dirut definitif oleh pemerintahan baru.(ANT/BS/MA)

BONARAN TERSANGKA..................... • DARI HALAMAN. 1 sehingga dapat disimpulkan ada dugaan tindak pidana korupsi berkaitan dengan Pilkada di Tapanuli Tengah, Provinsi Sumatera Utara. "Setelah gelar perkara kasus Akil Mochtar beberapa kali dan pekan lalu ada pengembangan kasus disimpulkan terjadi tindak pidana korupsi. Saat ini penyidik lebih dulu menemukan bukti yang di Palembang dan yang baru ini di Tapanuli Tengah," kata Johan Budi. Johan juga menuturkan saat ini tengah berlangsung penggeledahan di Rumah Dinas Bupati Tapanuli Tengah, Jalan MH Sitorus Nomor 64 dan di Kantor Bupati di Jalan Ferdinand Lumban Tobing Nomor 18 Sibolga, Sumatra Utara. "Baru saja sekitar pukul 11.30 WIB sampai saat ini dilakukan penggeledahan di kantor, serta rumah dinas bupati," ujar Johan. Meskipun KPK melakukan pengeledahan, Bonaran Situmeang tetap beraktifitas menghadiri berbagai kegiatan pemerintahan.

Rabu siang, Bonaran mengikuti acara di Rumah Sakit Umum Daerah Pandan. Bonaran terlihat santai, seolah tidak sedang menghadapi kasus hukum apa pun. Bahkan disela-sela acara itu, Bonaran sempat menari dan memberi ulos kepada para tamu. Ia berjalan santai kala meninjau pasien rumah sakit. Ia sesekali menebar senyum kepada para pasien dan masyarakat. Sekadar diketahui Bonaran Situmeang dikenal pernah menjadi pengacara Anggodo Widjojo Dalam vonis Mantan Ketua MK Akil Mochtar, Bonaran disebutkan telah menyuap Akil dengan uang sebesar Rp 1,8 miliar. Uang itu diberikan Bonaran kepada Akil melalui Bakhtiar Ahmad Sibarani. KPK saat ini terus melakukan pengembangan terhadap kasus sengketa pilkada di MK dan ada kemungkinan muncul tersangka baru. Bonaran Situmeang diduga melanggar Pasal 6 ayat 1a UndangUndang Nomor 31 Tahun 1999 sebagaimana diubah dalam UU Nomor 20 Tahun 2001. (ANT/BS/VI/MA)

MENCURI UNTUK PERBESAR PAYUDARA............................................. • DARI HALAMAN. 1 Surat kabar the Daily Mail melaporkan, Rabu (20/8), Louise Hitchen bekerja di konsultasi keuangan telah dijebloskan ke penjara pada Mei. Dia mentransfer dana perusahaan ke akun bank pribadinya sebanyak 15 kali. Tak hanya itu, dia juga menggunakan uang para klien untuk liburan ke Ghana dan Belanda, melakukan aborsi, hingga belanja di Internet. Hitchen dituding penggelapan uang sebab ketamakan dan menguntungkan diri sendiri. Meski awal bergabung di perusahaan dia sangat luar biasa namun seiring berjalan waktu Hitchen mulai memperlihatkan masalah ketidak disiplinan waktu. Manajer Hitchen mulai mencurigainya setelah perempuan 27

tahun itu mulai bergaya hidup mewah termasuk membeli mobil mahal. Namun Hitchen mengatakan dia punya kekasih kaya raya yang mengirimkan uang padanya. Pada Oktober 2012 Hitchen mengundurkan diri dari perusahaan itu. Awalnya adem ayem namun Desember klien perusahaan mulai menuntut sebab tidak dibayar. Penyelidikan pun membuktikan ada uang mengalir ke rekening Hitchen. Akibat perbuatan dia perusahaan kerugian dan harus memecat 10 orang pegawai. Detektif kepolisian Mark Edwards mengatakan seluruh harta Hitchen disita demi melunasi utang-utangnya. "Dia tidak peduli nasib orang lain tidak memiliki pekerjaan. Dia melakukan semuanya sendirian," ujar Edwards.(BBS/NET)

harian andalas | Hal.

15

VICTOR JABAT KETUA FRAKSI NASDEM...................................................................................................... • DARI HALAMAN. 1 lah Legislatif yang diikuti 35 anggota DPR terpilihnya, di Hotel Mercure, Ancol, Jakarta, Rabu (20/8). Selain itu, Victor juga punya kapabilitas mengomunikasikan pikiran-pikiran dan gagasan partai di luar, bahkan Victor juga mampu berkomunikasi lintas fraksi dan lintas partai. Victor Bungtilu Laiskodat menyatakan akan bersikap tegas dalam memimpin fraksi, terutama dalam hal membaktikan diri mengusung semangat restorasi.

Dia akan mengarahkan anggota DPR dari Nasdem untuk mengembalikan kepercayaan masyarakat terhadap institusi DPR. "Saya akan fokus memperbaiki moralitas dan integritas para anggota DPR," jelasnya. Selain menentukan ketua fraksi, Nasdem juga langsung menempatkan sebanyak 35 anggota DPR terpilih itu ke komisikomisi DPR. "Penempatan mereka berdasarkan pengalaman selama ini. Kita juga punya pemandu bakat (talent scout) di internal yang

menilai mereka cocok masuk komisi mana," katanya. Dikesempatan itu, Surya Paloh juga memerintahkan anggota DPR terpilih dari partainya untuk mengawal pemerintahan Joko Widodo-Jusuf Kalla hingga lima tahun ke depan. "Posisi NasDem adalah partai pemerintah. Maka, amankan seluruh kebijakan pemerintah. Di sana kalian berposisi," kata Surya. Bahkan, partainya tak akan menolerir anggota fraksi NasDem DPR yang tak mendukung pemerintahan mendatang. "Partai Nasdem adalah partai

pendukung Jokowi-JK dan memiliki semangat koalisi tanpa syarat. Pemerintah baru memerlukan kekuatan 'check and balance' yang didukung DPR yang kuat. Terutama ketika melahirkan kebijakan yang tak populer namun untuk kepentingan rakyat. Kalau tak ada keberanian akan sulit (terealisasi)," katanya. Namun demikian, anggota legislatif NasDem tetap dituntut untuk kritis jika ada kebijakan pemerintah yang tak prorakyat, bahkan partainya membuka pintu untuk melaporkan berbagai kebi-

jakan yang menurut saudara tak tepat untuk segara ditindaklanjuti dan dilakukan koreksi dari dalam. Surya juga meminta partai pendukung Jokowi-JK di pemilihan presiden berkomitmen sama dengan Nasdem. Jika solid, total ada 207 anggota dari 560 anggota DPR yang akan berkomitmen kepada pemerintahan Jokowi-JK. "Saya juga memprediksi selambat-lambatnya lima bulan ke depan posisinya akan berubah menjadi mayoritas," kata Surya. (ANT/BS/MA)

CIPAYUNG PLUS KECAM DPRDSU..................................................................................................................... • DARI HALAMAN. 1 DPRDSU yang tidak konsisten memperjuangkan interpelasi terhadap Gubsu Gatot Pujo Nugroho. "Pada sidang paripurna sebelumnya sudah disepakati (dewan) akan dilakukan interpelasi terhadap Gubsu, tetapi faktanya interplasi terhadap Gubsu kandas di tengah jalan," kata Ketua Badko Himpunan Mahasiswa Islam (HMI) Sumut Anggia Ramadhan di Medan, Rabu (20/8). Menurut mereka, gagalnya interplasi jilid ketiga ini tidak ada bedanya dengan proses interpelasi sebelumnya. Padahal kondisi Sumut akhir-akhir ini semakin memprihatinkan. Sementara Gatot sebagai Gubsu mereka nilai gagal total memimpin Sumut. Hal itu ditandai dengan tidak

terealisasinya janji-janji Gatot sewaktu kampanye di Pilgubsu lalu yang mengusung slogan Merakyat dan Melayani. Selama 1 tahun masa kepemimpinannya di Sumut, Gatot dinilai mereka hanya melakukan kegiatan-kegiatan seremonial saja dan tidak mempunyai grand design yang jelas untuk membangun Sumut menjadi lebih baik. Parahnya lagi, kasus-kasus korupsi di tubuh Pemprovsu semakin parah. Seperti kasus dugaan korupsi anggaran Bantuan Dana Bawahan (BDB) senilai Rp2,8 triliun, anggaran Dana Bagi Hasil (BDH) senilai Rp2,2 triliun. Menurut Cipayung Plus Sumut, semua permasalahan ini perlu dipertanyakan DPRD melalui proses interpelasi karena interpe-

lasi adalah hak DPRD untuk meminta keterangan kepada pemerintah mengenai kebijakan pemerintah yang penting dan strategis serta berdampak luas pada kehidupan bermasyarakat dan bernegara. Hal itu tertuang dalam penjelasan Pasal 27A UU No 22 Tahun 2003. "Jadi sangat kita sayangkan sikap wakil rakyat kita yg tidak amanah melaksanaan UU tersebut. Karena itu kami Kelompok cipayung Plus menyimpulkan bahwa indikasi terjadinya money politics atau gratifikasi oleg Gubsu terhadap DPRDSU betul terjadi. Kami juga menduga bahwa DPRDSU dalam hal ini telah tersandera oleh persoalan korupsi yang ada di Sumut sehingga tidak berani menyuarakan kebenaran," cetus

Anggia Ramadhan. Kendati proses interpelasi terhadap Gubsu gagal, Anggia menegaskan tidak akan menyurutkan semangat Cipayung Plus Sumut untuk terus mengungkap kebenaran ke jalur hukum. Dalam waktu dekat mereka akan membawa persoalan korupsi dan pelanggaran sumpah jabatan Gubsu tersebut ke KPK dan Kementerian Dalam Negeri. "Cipayung Plus Sumut akan mendesak Mendagri untuk menindak tegas Gubernur Sumut agar dinonaktifkan," timpal Ketua Gerakan Mahasiswa Nasional Indonesia (GMNI) Sumut Turedo Sitindaon yang juga didampingi Ketua Himpunan Mahasiswa Al Washliyah (HIMMAH) Sumut Nurul Yaqin Sitorus. Sementara terkait aksi-aksi

yang dilakukan Cipayung Plus Sumut akhir-akhir ini diakui mereka tak luput dari kritikan, saran, dan masukan dari publik. Turedo mengatakan, APBD Sumut yang terus anjlok, birokrasi masih buruk, kasus-kasus korupsi yang melibatkan banyak pejabat, menurut mereka Sumut saat ini dalam posisi yang sangat memprihatinkan. "Jadi wajar kami tidak sependapat dengan Pemprovsu. Kami juga akan terus melakukan kritikan terhadap kepemimpinan Gatot. Soal korupsi kita percayakan kepada penegak hukum. KPK, Kejagung, dan Kapolri akan kita datangi guna mempertanyakan sejauh mana komitmen mereka dalam menuntaskan kasus korupsi di Sumut," pungkasnya.(GUS)

GOLKAR AKAN DIGUGAT RP1 TRILIUN.................................................................................................. • DARI HALAMAN. 1 kuasa hukum pak Todung Mulya Lubis" kata Poempida di Jakarta, Rabu (20/8). Dia menjelaskan nilai Rp1 triliun itu didasari janji Ketua Umum Golkar Aburizal Bakrie akan memberikan dana abadi untuk kepentingan partai. "Nantinya kalau kami menang, dana itu akan kami sumbangkan untuk korban lumpur Lapindo. Korban lumpur kan masih banyak yang belum dapat ganti rugi," tegas dia. Sebelumnya DPP Golkar memecat Poempida, Nusron dan Agus Gumiwang dari kader Golkar lantaran ketiganya mendukung pasangan Joko Widodo-Jusuf Kalla dalam Pilpres 2014, atau berbeda dengan putusan partai yang mendukung pasangan Prabowo Subianto-Hatta Rajasa. Poempida menyampaikan dirinya bersama rekan-rekan yang

dipecat telah mengirimkan surat penolakan pemecatan namun tidak ada surat balasan dari DPP Golkar. Menyikapi gugatan Rp1 triliun itu, Ketua Umum Partai Golkar, Aburizal Bakrie menanggapi dengan santai dan mengutarakan dirinya tidak mengambil pusing soal itu. "Biarin aja, itu cuma PR aja jadi tak papa," ujar Ical dalam acara Halal Bihalal di Kantor DPP Golkar, Jl Anggrek Neli Murni, Slipi, Jakbar, Rabu (20/8). Ical mengutarakan, tidak perlu adanya rekonsiliasi dengan para mantan kadernya tersebut. Karena sebelumnya mereka sudah diberikan kesempatan untuk itu. "Sebetulnya sudah diberitahu 60 hari sebelumnya. Tapi tidak ada tanggepan," ujar Ical. Sementara itu, Nusron Wahid meminta Komisi Pemilihan Umum tidak memproses surat keterangan pemecatan dirinya bersama

Agus Gumiwang dan Poempida Hidayatullah yang dilayangkan DPP Golkar, hingga ada putusan yang mengikat dan tetap. "Kami minta KPU jangan proses dulu apa pun surat dari DPP Golkar. Saya dapat info surat DPP Golkar ke KPU dikirim 11 Agustus," kata Nusron dalam konferensi pers bersama Poempida dan Agus Gumiwang di kawasan SCBD, Jakarta Selatan, Jakarta, Rabu (20/8). Pernyataan Nusron itu terkait adanya kabar bahwa DPP Golkar melayangkan surat keterangan ke KPU terkait pemecatan terhadap dirinya Poempida dan Agus Gumiwang dari kader Golkar, sehingga mereka tidak bisa duduk di DPR periode mendatang. Nusron, Poempida dan Agus Gumiwang dipecat DPP Golkar karena mendukung pasangan Joko WidodoJusuf Kalla. Nusron mengatakan pemberhentian kader dapat dilakukan

antara lain apabila kader itu meninggal dunia, mengundurkan diri secara tertulis, masuk partai politik lain, atau melanggar AD/ART. "Dalam pemecatan terhadap kami, tidak ada klausul jelas AD/ ART mana yang kami langgar," tegas Nusron. Nusron kembali mengulas sejumlah keganjilan dalam pemecatan itu. Berdasarkan surat DPP, pemecatan dilakukan setelah melayangkan surat teguran terlebih dahulu, namun fakta itu tidak benar. Selain itu dia menegaskan tidak pernah ada rapat mahkamah partai untuk mengambil keputusan atas pemecatan tersebut. "Dalam surat pemecatan disebutkan kami diberikan 60 hari (sejak 24 Juni 2014) untuk mengirimkan surat klarifikasi. Surat klarifikasi penolakan sudah kami layangkan tapi tidak dibalas. Dan sekarang belum genap 60 hari mereka sudah kirim surat ke

KPU," tegas Nusron. Nusron menilai Golkar saat ini telah berubah mengusung segelintir suara elit dan pengurus, bahkan suara ketua umum. Golkar tidak lagi mencerminkan suara rakyat. Nusron juga menekankan dirinya dan Agus Gumiwang dalam Pilpres lalu mendapatkan mandat 100 persen dari rakyat untuk duduk di DPR. Oleh karena itu dirinya akan melakukan uji materi UU Pemilu ke MK, agar orang yang mendapat mandat penuh 100 persen, tidak bisa dipecat partai politik. Dia juga menegaskan bahwa upaya melawan keputusan DPP Golkar ini bukan wujud kekhawatiran dirinya dan rekan-rekan kehilangan jabatan di DPR. Dia menekankan upaya perlawanan ini dilakukan untuk memberangus kepemimpinan Golkar yang otoriter.(IN/BD/DK/MA)

HAKIM MK TIDAK ADA DIINTERVENSI.................................................................................................. • DARI HALAMAN. 1 terkait. "Kesimpulan itu sudah disampaikan oleh para pihak kemarin paling lambat jam 10 dari semua pihak/ Kesimpulan juga akan disatukan dengan alat bukti, keterangan saksi dan ahli untuk dinilai dan dipertimbanngkan para hakim," katanya. Sementera itu, Presiden terpilih Joko Widodo, pihak Istana, maupun KPU Pusat masingmasing di lokasi terpisah, berharap seluruh pihak bisa menerima apapun putusan tersebut. Jokowi-sapaan akrab Joko Widodo- yakin suasana di Jakarta pada khusus dan Indonesia pada umumnya akan tetap aman dan kondusif, saat dan setelah MK membacakan hasil keputusan siding PHPU. "Ngak ada apa-apa besok (maksudnya hari ini, Kamis 21/8), masyarakat ya tetap aktifitas seperti biasa saja," ujar Jokowi pada wartawan Rabu (20/8). Jokowi meminta semua pihak untuk menghormati dan menerima apapun keputusan MK. Pria yang

hingga saat ini masih menjabat sebagai Gubernur DKI Jakarta itu meminta masyarakat untuk tidak resah atau ketakutan berlebihan. Ia pun menegaskan telah menghimbau kepada seluruh pendukungnya untuk tidak ada yang melakukan aksi turun ke jalan. "Ngak ada apa-apa. Kalau relawan kita sudah tahu di rumah masing-masing. Gak ada massa," tandasnya. Dilokasi terpisah, Jubir Kepresidenan Julian A Pasha di Kantor Presiden, Jalan Veteran, Jakarta, Rabu (20/8) mengatakan harapan Presiden SBY pada saat keputusan MK, hendaknya bisa diterima oleh seluruh rakyat. Istana juga berharap seluruh warga dapat menjaga situasi tetap kondusif. Soal teknis pengamanan, Istana sudah mempercayakan sepenuhnya kepada pihak kepolisian. "Mengenai teknis diserahkan ke kepolisian," tandasnya. Berbagai isu menjelang putusan MK memang telah bermunculan. Namun polisi menegaskan pihaknya sudah siap mengantisipasi

berbagai kemungkinan. Polda Metro Jaya menerapkan siaga 1 terkait pengamanan putusan MK. Bahkan mereka juga meminta bantuan dari sejumlah Polda yang ada di sekitaran Jakarta untuk ikut dalam pengamanan. Sementara itu, Presiden Susilo Bambang Yudhoyono (SBY) rencananya akan membatalkan kunjungan kerjanya ke Sorong, Papua, Kamis (21/8), karena bertepatan pembacaan putusan Mahkamah Konstitusi (MK). SBY dipastikan tetap di Jakarta untuk memantau putusan yang dikeluarkan sembilan hakim konstitusi tersebut. "Sebagai kepala negara, beliau memantau," ujar Mendagri Gamawan Fauzi di Istana Kepresidenan, Jakarta, Rabu (20/8). Salah satu agenda dalam rapat terbatas tadi juga membahas berbagai kesiapan jelang putusan MK. Presiden meminta agar kabinetnya mempersiapakan segala sesuatu dengan baik, khususnya bidang keamanan. "Kita diinstruksikan untuk siapkan segala sesuatu dengan baik, menjaga keamanan. Saya kira sampai hari

ini bagus," lanjut Gamawan. Sedangkan Ketua Komisi Pemilihan Umum Husni Kamil Manik menegaskan, pihaknya akan menghormati apapun putusan Mahkamah Konstitusi (MK) dan Dewan Kehormatan Penyelenggara Pemilu (DKPP) terkait hasil dan proses penyelenggaraan Pemilihan Presiden (Pilpres) 2014. Besok, MK maupun DKPP akan membacakan putusan mengenai sengketa hasil Pilpres 2014 dan pengaduan penyelenggaraan kode etik. "Kami menaruh kepercayaan tinggi terhadap kinerja MK dan DKPP di mana semua upaya sudah dilakukan optimal untuk menjelaskan permohonan dan aduan di MK dan DKPP," ujar Husni di gedung Komisi Pemilihan Umum (KPU), Jakarta, Rabu (20/8). Husni memandang positif langkah hukum yang dilakukan pasangan calon presiden dan calon wakil presiden Prabowo SubiantoHatta Rajasa yang mengadu persoalan Pilpres 2014 ke MK dan DKPP. Menurut dia, pengaduan terse-

but menjadi ruang bagi KPU untuk mempertanggungjawabkan penyelenggaraan Pilpres 2014. Terkait persiapan menghadapi putusan besok, Husni mengungkapkan tidak ada persiapan khusus. Menurut dia, mereka telah berusaha optimal untuk membangun argumentasi berdasarkan alat bukti di dalam persidangan di MK mapun di DKPP. KPU, lanjut Husni, juga siap dan mempunyai kewajiban melaksanakan apapun putusan MK. "Kami memandang secara proporsional kewenangan MK di mana putusannya final dan mengikat. Jadi, apapun putusannya, kami terima," ujarnya. Seperti diketahui, Mahkamah Konstitusi (MK) akan memutuskan siding Perselisihan Hasil Pemilihan Umum pada hari ini, Kamis (21/8). Saat sidang di MK, Polri sudah mengeluarkan larangan bagi kelompok manapun untuk menggelar unjuk rasa. Selain itu, Polri menetapkan status Siaga I karena kerawanan saat pembacaan keputusan di MK tetap ada. (IN/ANT/ BS/DK/MA)

BARAKUDA DISIAGAKAN DI KPU SUMUT.............................................................................................. • DARI HALAMAN. 1 tempat penyimpanan logistik KPU," terang Kapolresta Medan, Kombes Nico Afianta kepada wartawan di sela-sela pengecakan personil kepolisian yang melakukan pengamanan di Kantor KPU Provsu, Rabu (20/8) kemarin. Mantan Wadir Krimum Polda Metro Jaya ini menjelaskan, pola pengamanan dilakukan sebagai tindak lanjut atas instruksi Kapolri yang memerintahkan seluruh jajaran kepolisian untuk melakukan

antisipasi terhadap gangguan keamanan terutama jelang putusan MK. Pengamanan akan dilakukan hingga waktu yang tidak ditentukan. "Akan terus dilakukan hingga ada instruksi baru dari Polda Sumut maupun Mabes Polri," bilangnya sembari memastikan akan melakukan penambahan personil apabila situasi memanas. Sementara itu, Kapolsek Medan Timur, Kompol Juliani, selaku Kepala Pengamanan Objek (Kapam Objek) KPU Provsu, menam-

bahkan, pengamanan di kantor KPU Sumut mulai ditingkatkan pada Rabu (20/8). Pengamanan dilakukan tidak hanya terfokus kepada gedung saja, melainkan seluruh fasilitas di KPU Provsu termasuk seluruh komisioner KPU Provsu. "Tidak hanya gedung saja, tetapi seluruh komisioner juga mendapat pengamanan," timpalnya. Terpisah, Komisioner KPU Provinsi Sumatera Utara, Benget Silitonga, berharap agar seluruh lapisan masyarakat, khususnya

warga Sumatera Utara dapat menerima hasil keputusan sidang sengketa pilpres yang akan dibacakan, Kamis (21/8). Pasalnya, seluruh tahapan pemilu presiden sudah berjalan dengan baik sesuai dengan prosedur yang berlaku di Indonesia, termasuk penyelesaian sengketa pemilu. "Kita tinggal menunggu putusan saja, semoga putusan MK nantinya bisa diterima seluruh masyarakat," imbuh Benget Diakuinya, hingga kemarin, masih banyak masyarakat di Suma-

tera Utara yang kecewa terhadap penyelenggaraan pemilu presiden yang telah berlangsung. Hal itu, katanya, sangat manusiawi mengingat masing-masing individu memiliki pilihan politik. Selaku penyelenggara, KPU Provinsi Sumut juga sudah berupaya agar penyelenggaraan pemilu terbebas dari sengketa. "Namun faktanya kami masih banyak kelemahan, sehingga banyak masyarakat yang kecewa. Tetapi saya rasa itu semua manusiawi," bilangnya.(THA)

DUA BOCAH KORBAN TSUNAMI SELAMAT DIBERI RUMAH.................................................................. • DARI HALAMAN. 1 daerahnya itu yang baru merasakan kebahagiaan berkumpul kembali dengan keluarga yang terpisah, meskipun Septi Rangkuti (52) dan Jamaliah (42) sudah bertempat tinggal di Kabupaten Padang Lawas, Sumut, namun pada saat tsunami mereka tinggal di Lr Kangkong Desa Pangong, Kecamatan Johan Pahlawan, Aceh

Barat. Arif Pratama ditemukan oleh kedua orang tuanya di Pasar Payakumbuh, Sumatera Barat pada Selasa (18/8), selama ini ia dipanggil dengan sebutan Ucok, hidup gelandangan di pasar kota karena tidak memiliki tempat tinggal. "Tahun 2007 dia masuk ke Payakumbuh, sebelumnya sempat tinggal di Medan, di sana kehidupannya sangat sadis,

sampai-sampai disiram mukanya dengan air panas dan masih berbekas, masyaallah," cerita Jamaliah (42) ibu kandungnya. Sebelumnya pada Selasa (6/8) keluarga Rangkuti menemukan anak perempuannya Raudhatul Janah alias Weniati (14) tidak lama berselang terdengar kabar anaknya Arif Pratama juga masih hidup dan kebenaran itu dipastikan setelah mendatangi tempat yang disampaikan.

Pada saat terpisah Arif Pratama masih berusia sekitar (6,5) sementara Raudhan (4,5), keduanya terlepas dari tangan ayahnya sesaat setelah diletakan diatas papan, ketika itu seluruh masyarakat di wilayah pesisir Aceh menyelamatkan diri dari kejaran gelombang tsunami. Kedua bocah itu hanyut dan ditemukan nelayan di Pulau Banyak, Kabupaten Aceh Singkil,

Weni diasuh oleh ibu angkatnya di Aceh Barat Daya (Abdya) sementara Arif dibawa orang ke Medan. "Alhamdulillah ternyata mimpi suami saya melihat anaknya ternyata kenyataan, meski kondisinya sudah jauh berubah, tapi dari ciri-ciri bukan hanya kami yang yakin, tetanggapun merasa kenal dengan wajah anak kami," katanya menambahkan. (BS/ANT/MA)


Kamis 21 Agustus 2014

MEDAN KITA

harian andalas | Hal.

2

andalas 27 Daerah Sudah Lugas & Cerdas PENERBIT PT. Star Media Internusa d/h. PT. Inti Media Nusantara PEMBINA Dr Eggi Sudjana SH MSi PEMIMPIN UMUM/PEMIMPIN REDAKSI Iskandar ST WKL PEMIMPIN UMUM/WKL PEMIMPIN REDAKSI/PENJAB H Baharuddin WAKIL PEMIMPIN REDAKSI II MA Siddik Surbakti, Christoffel Manurung SH MH PEMIMPIN PERUSAHAAN Amiruddin REDAKTUR PELAKSANA Gusliadi Ritonga SEKRETARIS REDAKSI Dian Purnama Sari KOORDINATOR DAERAH Agus Salim Ujung REDAKTUR Hamdani Nasution, Asril Tanjung, Hermawan, M.Sulaiman STAF REDAKSI Yonan Febrian,Asiong, Robenson Sidabariba, Yunan Siregar,Irwan Ginting, Felix Sidabutar, Thamrin Samosir, Desrin Pasaribu, Maguslim, Dedi Afrizal FOTOGRAPHER Hs Poetra SIRKULASI Septho IKLAN Syarifah PENASEHAT HUKUM Syahril SH SpN; Nur Alamsyah SH MH; Abu Bokar Tambak SH MHum; A Herwan Bispo SH, H. Syafrizal SH. MH ALAMAT REDAKSI/ TATA USAHA Jalan T Amir Hamzah Ruko Kompleks Griya Riatur Indah No. 182-184-186 Medan NOMOR REKENING BRI Unit Kapten Muslim Medan a/n Amiruddin Mendrofa No. Rekening 3383-01-027966-53-5 BCA KCP Tomang Elok a/n Amiruddin Mendrofa No. Rekening 7865078382 Iklan Warna (FullColour) Rp. 15.000/mm kolom Iklan Hitam Putih Rp 10.000/mm kolom Iklan Keluarga/Ucapan Selamat Rp 3.500/mm kolom TELEPON (061) 8449800 FAKSIMILE (061) 8462800 EMAIL REDAKSI:andalas.redaksi@gmail.com andalasnewsmedan@gmail.com IKLAN: marketingandalas@gmail.com PENCETAK CV. Grafika Sumatera. Isi di Luar Tanggungjawab Pencetak

EDITORIAL

Putusan MK Jangan Korbankan Rakyat

H

ari ini, Kamis (21/8) diperkirakan bakal ada pengerahan massa besar-besaran ke Mahka mah Konstitusi (MK) terkait putusan sengketa pilpres. Kabar itu pun berimbas pada isu liar terkait keamanan. Polri pun segera mengantisipasi. Masyarakat tak perlu khawatir, polisi memberikan jaminan rasa aman. "Polri sudah menyiapkan pasukan pengamanan di sekitar Gedung MK, terutama ruang sidang," kata Kadiv Humas Mabes Polri Irjen Pol Ronny F Sompie di Jakarta, Rabu (20/8). Menurut Ronny, kekuatan dari tujuh polda diperbantukan di Jakarta. Jadi tak perlu risau dan terpancing dengan isu tak benar yang menyebar lewat media sosial atau broadcast message. Polri siap mengamankan Jakarta. "Termasuk Kota Jakarta dan sekitarnya untuk memberikan kenyamanan, perlindungan, dan kepastian keamanan jalannya sidang MK dalam rangka menyampaikan Putusan Hasil Sidang MK yang sudah berlangsung selama ini," jelas Ronny. Terkait dengan akan diumumkannya keputusan MK berkenaan dengan sengketa pilpres itu, kita berharap apa pun keputusannya, semua pihak bisa menerima dan menghormatinya. Pasalnya, kita sudah menyepakati bersama bahwa secara konstitusional, Mahkamah Konstitusi merupakan satu-satunya lembaga tertinggi yang berhak dan berwenang mengadili sengketa pileg dan pilpres. Karenanya, apa pun yang diputuskan MK, itu merupakan keputusan final yang mesti dipatuhi dan dijalankan semua pihak yang terlibat dalam sengketa pilpres tersebut, yakni pihak pemohon Prabowo-Hatta, termohon JokowiJK, dan KPU. Jangan sampai putusan MK itu kemudian diperdebatkan secara berkepanjangan dan berimbas pada munculnya aksi-aksi penolakan. Dalam konteks demikian, kita mengapresiasi sikap dan ketegasan Polri yang menggaransi akan memberikan jaminan rasa aman kepada seluruh rakyat Indonesia. Pasalnya, rakyat Indonesia di tingkat bawah (grass-root) sejatinya sudah jenuh dengan maraknya aksi-aksi demo, yang potensial mengganggu kenyamanan dalam menjalankan aktivitas mereka sehari-hari. Seperti kita saksikan selama ini, pengerahan massa demo secara besar-besaran kerap menimbulkan dampak negatif, seperti pemblokiran jalan umum, pembakaran ban bekas, yang mengakibatkan terjadinya kemacetan lalu lintas. Hal ini jelas akan memberikan ketidaknyamanan kepada masyarakat yang hendak menjalankan aktivitas rutinitasnya. Sejatinya, rakyat sudah gerah dengan munculnya polemik dan keruwetan terkait dengan tetek-bengek politik. Rakyat hanya menginginkan terwujudnya kenyamanan dan adanya ketenangan dalam mencari nafkah demi tetap terjaminnya kelangsungan hidup anak-istrinya. Rakyat sesungguhnya tidak terlalu peduli, siapa yang bakal menjadi presiden atau anggota kabinet. Untuk itu, kita mengimbau semua pihak, agar jangan sampai mengorbankan rakyat dengan mengatasnamakan putusan MK, yang mungkin dianggap kurang adil. Apa pun yang menjadi putusan MK, mari sama-sama mematuhi dan menjalankannya. Biarkanlah rakyat menjalani kehidupannya dengan aman dan tenteram. Rakyat sudah memberikan hak suaranya pada 9 Juli lalu, kini sudah saatnya giliran pemerintah dan elite politik menunaikan kewajibannya memberikan yang terbaik bagi rakyat. Jangan sampai rakyat hanya sebatas dieksploitasi dan dijadikan sebagai pelengkap penderita.(**)

Terima Vaksin Haji Medan-andalas Sebanyak 27 kabupaten/kota di Sumatera Utara telah menerima vaksin meningitis untuk jemaah calon haji (calhaj) yang akan berangkat ke Tanah Suci tahun 2014. "Semua daerah yang memiliki jemaah calon haji untuk vaksinasinya sudah kita salurkan," ungkap Kepala Bidang Penanggulangan Masalah Kesehatan Dinas Kesehatan Sumut dr NG Hikmet melalui Kepala Seksi Wabah dan Bencana, Suhadi, Rabu (20/8) di ruang kerjanya. Memang, sambungnya, beberapa waktu lalu masih 16 dari 27 daerah yang sudah mengambil vaksin meningitis ke Dinkes Sumut. "Tapi sekarang seluruh

daerah yang punya jemaah haji, sudah kita salurkan," ujarnya. Sebelumnya Suhadi menjelaskan, penyuntikan vaksin meningitis ini paling bagus minimal sebulan sebelum keberangkatan. Sebab, pembentukan antibodi dari vaksin tersebut terjadi 2 minggu hingga satu bulan setelah disuntikkan ke tubuh. “Kalau jemaah itu masuk di kloter pertama, minggu-minggu ini sudah harus divaksin. Karena, vaksin meningitis ini paling cepat 2 minggu sebelum keberangkatan,” sebutnya kembali. Secara terpisah, Sekretaris Dinkes Medan drg Irma Suryani menyebutkan hingga kini vaksinasi terhadap calhaj di Kota Medan hampir mendekati 100 persen. "Sudah 2.111 dari total 2.252 calhaj yang kita vaksinasi atau sekitar 93 persen. Sedangkan sisanya, kita masih menunggu,"

tutur Irma. Meskipun saat ini pembagian kloter belum dilaksanakan, dikhawatirkan, calhaj yang belum divaksinasi itu merupakan calhaj untuk pemberangkatan pertama. Sementara, vaksinasi meningitis itu harus dilakukan minimal dua minggu dilakukan sebelum keberangkatan. Untuk itu, pihaknya meminta agar masyarakat yang menjadi jemaah calon haji tahun ini, segera datang ke puskesmas terdekat untuk divaksinasi dengan membawa identitas bukti calon haji. "Kita meminta agar calhaj yang belum divaksinasi, segera ke puskesmas terdekat untuk divaksinasi," harapnya. Kabid Humas Kakanwil Kemenag Sumut Purba Pohan mengatakan, tahun ini ada empat daerah yang tidak ada jemaah calon hajinya. Keempatnya yakni Samosir, Nias Utara, Nias Barat, dan Gunung Sitoli.(YN)

KPU Kabupaten/Kota Masih Susun Anggaran Pilkada Medan-andalas Komioner Komisi Pemilihan Umum Sumatera Utara (KPU Sumut) Benget Silitonga menyebutkan jajaran KPU kabupaten/ kota di Sumut yang akan melaksanakan tahapan pilkada saat ini masih menyusun anggaran untuk pelaksanaan pesta demokrasi lima tahunan itu agar bisa ditampung dalam APBD. “Teman-teman KPU kabupaten/Kota masih menyusun anggaran pilkada dan belum bisa melakukan tahapan pilkada. Hal ini penting dilakukan agar dalam tahapannya nanti tidak ketinggalan,” sebutnya saat ditemui di Kantor KPU Sumut, Rabu (20/8). Diterangkan Benget, dalam menentukan pelaksanaan pilkada, tugas prioritas KPU kabupaten/ kota seperti yang telah diatur dalam UU Nomor 32 Tahun 2009, PP 29 Tahun 2007/2008, dan UU Nomor 10 Tahun 2008, yang menerangkan bahwa 5 bulan sebelum periode kepala daerah berakhir, pilkada wajib dilaksanakan. "Kalau mereka (KPU kabupaten/kota) mendahulukan proses tahapan, maka nanti akan sulit mengalokasikan anggaran untuk pelaksanaannya karena masa berakhir kepala daerah di Sumut tidak sama,” jelasnya. Kendati pelaksanaan pilkada di masing-masing daerah dilaksanakan KPU setempat, Benget memastikan KPU Sumut akan tetap memantau pelaksanaannya dan turun langsung ke daerah tersebut. 14 Kepala Daerah Berakhir Dari 33 kabupaten/kota di Sumut, kepala dan wakil kepala daerah yang bakal mengakhiri masa jabatannya pada tahun 2015 berjumlah 14, sedangkan 2016 ada 11, 2017 (1), 2018 (2), dan 2019 (5). Data dari Biro Otonomi Daerah (Otda) Pemprovsu yang diperoleh wartawan, Rabu (20/8),

menunjukkan, untuk 2015 yang bakal berakhir masa jabatannya yakni Wali Kota Medan Drs H Dzulmi Eldin, Bupati dan Wakil Bupati Serdang Bedagai (Ir H Soekirman dan Syahrianto SH), Bupati dan Wakil Bupati Tapanuli Selatan (H Syahrul M Pasaribu dan Ir H Aldinz Rapolo Siregar). Kemudian, Bupati dan Wakil Bupati Toba Samosir (Pandapotan Kasmin Simanjuntak dan Liberty Pasaribu SH MSi), Wali Kota dan Wakil Wali Kota Binjai (H Muhammad Idaham SH MSi dan Timbas Tarigan AMd), Bupati dan Wakil Bupati Labuhan Batu (Dr H Tigor Panusunan Siregar SPPD dan Suheri Pane SIP), dan Bupati dan Wakil Bupati Asahan (Drs H Taufan Gama MAP dan H Surya BSc). Selanjutnya, Bupati dan Wakil Bupati Pakpak Bharat (Remigo Yolando Berutu MBA dan Ir H Maju Ilyas Padang), Bupati dan Wakil Bupati Humbang Hasundutan (Drs Maddin Sihombing dan Drs Marganti Manulang), Wali Kota dan Wakil Wali Kota Sibolga Drs HM Syafri Hutauruk dan Marudut Situmorang AP MSP, Wali Kota dan Wakil Wali Kota Pematang Siantar (Hulman Sitorus SE dan Drs Koni Ismail Siregar), Bupati dan Wakil Bupati Samosir (Ir Mangindar Simbolon dan Drs Rapidin Simbolon), Bupati dan Wakil Bupati Simalungun (Dr JR Saragih SH MM dan Hj Nuriaty Damanik SH), dan Bupati dan Wakil Bupati Labuhan Batu Utara (H Kharuddin Syah SE dan H Minan Pasaribu SH MM). Sementara yang masa jabatannya berakhir 2016, yakni Wali Kota dan Wakil Wali Kota Tanjung Balai (Drs H Thamrin Munthe MHum dan Rolel Harahap), Bupati dan Wakil Bupati Labuhan Batu Selatan (H Wildan Aswan Tanjung SH dan Drs H Maslin Pulungan), Plt Bupati Karo Terkelin Brahmana SH, Bupati dan Wakil Bupati Nias Selatan (Idealisman Dakhi dan Hukuasa Ndruru), Bupati dan Wakil Bupati

Nias Utara (Edward Zega BSc dan Fangato Lase). Kemudian Bupati dan Wakil Bupati Nias Barat (Adrianus Aroziduhu Gulo SH MH dan Hermit Hia SIP), dan Wali Kota dan Wakil Wali Kota Gunung Sitoli (Drs Martinus Lase MSP dan Drs Aroni Zendrato), Bupati dan Wakil Bupati Nias (Drs Sokhiatulo Laoli MM dan Arosokhi Waruwu SH MH), Plt Bupati Mandailing Natal Drs H Dahlan Hasan Nasution, Wali Kota Tebing Tinggi Ir H Umar Zunaidi Hasibuan MM, dan Bupati dan Wakil Bupati Tapanuli Tengah (Raja Bonaran Situmeang SH MHum dan H Sukran Jamilan Tanjung SE). Untuk yang masa jabatannya berakhir 2017 yakni Andar Amin Harahap S STP MSi dan H Muhammad Isnandar Nasution SSos sebagai Wali Kota dan Wakil Wali Kota Padang Sidimpuan. Untuk yang masa jabatannya berakhir 2018, yakni Bupati dan Wakil Bupati Padang Lawas Utara (Drs Bachrum Harahap dan H Riskon Hasibuan) dan Bupati dan Wakil Bupati Batu Bara (OK Arya Zulkarnain SH MM dan H RM Harry Nugroho SE). Sedangkan yang masa jabatannya berakhir 2019, yakni H Ali Sultan Harahap (TSO) dan drg Ahmad Zarnawi Pasaribu CHt sebagai Bupati dan Wakil Bupati Padang Lawas, Bupati dan Wakil Bupati Langkat (Ngongesa Sitepu dan Drs H Sulistianto MSi), Bupati dan Wakil Bupati Deli Serdang (H Ashari Tambunan dan Zainuddin Mars), Bupati dan Wakil Bupati Tapanuli Utara (Drs Nikson Nababan dan Drs Mauliate Simorangkir MSi), dan Bupati dan Wakil Bupati Dairi (KRA Jhonny Sitohang Adinegoro dan Irwansyah Pasi SH). Dari jumlah tersebut, masingmasing kepala dan wakil kepala daerah ada yang berasal dari pegawai negeri sipil (PNS) dan wiraswasta.(THA/WAN)

andalas/hs poetra

JEMBATAN KERETA - Pekerja menyelesaikan pembangunan pondasi untuk pembangunan jembatan kereta api di kawasan Jalan Sei Deli, Medan, Rabu (20/8). Proyek pembangunan tersebut untuk menggantikan jembatan rel kereta api yang umurnya sudah tua dan rawan untuk dilalui kereta api dengan bobot ribuan ton.

Pembongkaran Ruko Nyaris Ricuh Medan-andalas Pembongkaran empat unit bangunan rumah toko (ruko) di Jalan Krakatau, persisnya sudut Gang Parna, Kelurahan Pulo Brayan Bengkel, Kecamatan Medan Timur, nyaris ricuh, Rabu (20/8). Seorang pria yang diduga sebagai pengawas bangunan tidak terima atas pembongkaran itu. Selain marah-marah, dia juga sempat ingin mengurung petugas Dinas Tata Ruang dan Tata Bangunan (TRTB) Kota Medan yang tengah melakukan pembongkaran, dengan menggembok pagar seng dari luar. Kericuhan bermula ketika Kabid Pemberdayaan dan Pemanfaatan Tata Ruang Dinas TRTB Kota Medan Ali Tohar didampingi Kasi Pengawasan Darwin, menginstruksikan kepada anggotanya untuk membongkar dinding sekat di lantai satu karena bangunan itu melanggar roilen Jalan Krakatau. “Bangunan ruko ini memang memiliki Surat Izin Mendirikan Bangunan (SIMB) Nomor 648.1/ 2477 tanggal 28 Desember 2012. Namun dalam pembangunannya ternyata melanggar roilen Jalan Karakatau lebih kurang 7 meter,” jelas Ali Tohar. Sebelum pembongkaran, Ali Tohar mengaku sudah menyurati pemilik bangunan. Namun surat peringatan yang disampaikan tidak ditanggapi. “Jadi kita tidak asal main bongkar saja,” jelasnya. Pembongkaran dilakukan setelah Ali Tohar menginstruksikan anggotanya melakukan pengukuran untuk memastikan bagian roilen yang dilanggar. Selain menggunakan martil besar, petugas juga menggunakan broti untuk mendorong dinding sekat yang belum diplester sampai ambruk. Bersamaan itu muncul seorang pria berpostur tinggi tegap. Pria berkaos hitam dan mengenakan celana pendek itu meminta pembongkaran dihentikan karena bangunan itu memiliki SIMB. Namun permintaan pria itu tidak ditanggapi Ali Tohar. Melihat permintaannya tidak direspon, pria tersebut emosi. Apalagi setelah melihat seorang petugas tengah membongkar salah

satu tiang. “Saya minta jangan bongkar tiang itu, ambruk bangunan ini nanti!,” teriak pria itu sambil menahan martil yang akan diayunkan kembali oleh petugas untuk menghantam tiang tersebut. Petugas itu langsung menarik kembali martil dari tangan pria tersebut dan melanjutkan pembongkaran tiang. “Kalian memang rupanya gak bisa dibilang. Tak bisa kalian keluar dari tempat ini,” kata pria itu semakin emosi sambil berjalan menuju pagar seng. Pria tersebut kemudian berusaha menggembok pagar seng untuk mengurung petugas dinas TRTB. Namun aksinya langsung dihalanghalangi Darwin dan dua petugas koramil yang ikut dalam tim untuk mendukung pembongkaran. Pria itu tetap ngotot dan mengatakan pembongkaran tidak sah, sebab tanpa surat pemberitahuan dan dilakukan tanpa ada pemiliknya. “Apa yang kami lakukan ini sah dan sesuai peraturan. Ini surat tugas kami untuk membongkar bangunan ini. Sebelum datang membongkar, kami juga sudah mengirimkan surat pemberitahuan,” jelas Darwin sambil menyerahkan surat tugas kepada pria tersebut. Barulah setelah melihat surat tugas tersebut, pria berkulit sawo matang itu pun mulai melunak. Dia pun tidak menghalangi petugas untuk melanjutkan pembongkaran kembali. Tak lama berselang seorang pria lainnya datang dan menemui Ali Tohar sambil menunjukkan fotokopi SIMB keempat unit bangunan tersebut. Ali Tohar selanjutnya menjelaskan, pembongkaran bukan karena keempat bangunan ruko yang berukuran masing-masing 4 x 16 meter itu tidak memiliki izin, melainkan karena melanggar roilen Jalan Krakatau. Pria itu akhirnya mengerti dan minta solusi untuk menyelesaikannya. Ali Tohar menyarankan pria itu untuk merevisi izin keempat bangunannya. “Selama revisi izin belum keluar, pembangunan tidak boleh dilanjutkan. Kami akan awasi terus bangunan ini,” tegas Ali Tohar.(BEN)

Ajib Shah Diprediksi Mulus Pimpin DPRDSU Medan-andalas Ketua DPD Partai Golkar Sumut H Ajib Shah SSos diprediksi akan mulus menjadi Ketua DPRD Sumut. Sebab, dalam rapat pleno diperluas dipimpin Ketua Umum DPP Partai Golkar Ir H Aburizal Bakrie, telah memberikan sinyal kuat mendukung pencalonan itu. "Ini untuk pertama kali dan satusatunya rapat pleno tingkat provinsi langsung dipimpin ketua umum sehingga ini merupakan nilai positif dari Sumatera Utara," kata Ical, saat membuka dan memimpin rapat pleno diperluas tingkat Sumut dalam memilih kader yang dicalonkan sebagai Ketua DPRD Sumut di Wisma Benteng, Medan, Selasa (19/8). Ical didampingi Kabid Organisasi dan Daerah DPP Partai Golkar Mahyuddin, Ketua Departemen

Organisasi dan Daerah DPP Partai Golkar Hakim Kamaruddin, dan Sekretaris DPD Partai Golkar Yasir Rido Lubis mengaku, cukup banyak alasan yang menyebabkan dirinya turun langsung dalam memimpin rapat pleno untuk memilih kader yang akan menjadi Ketua DPRD Sumut itu. Alasan yuridis adalah ketentuan Pasal 5 ayat 4 Pedoman Pemilihan dan Penetapan MPR, DPR, DPRD Provinsi dan kabupaten/kota yang dihasilkan dalam Rapimnas V Partai Golkar Tahun 2013. Alasan lain karena Partai Golkar meraih kemenangan di Sumut sehingga mampu meraih posisi terbanyak peraih kursi di DPRD tingkat provinsi. Kemenangan tersebut juga mengantarkan Partai Golkar mendapatkan posisi ketua DPRD di 13

kabupaten/kota dan wakil ketua DPRD di 15 kabupaten/kota di Sumut. "Karena jumlahnya cukup banyak, saya memimpin langsung rapat (pleno) ini," katanya. Sinyalemen kuat Ajib Shah menjadi Ketua DPRDSU tersebut juga terungkap saat Mahyuddin yang melanjutkan rapat pleno melaporkan Partai Golkar yang mendapatkan porsi Anggota DPRD Sumut sebanyak 17 orang dan dinyatakan terbanyak sehingga mendapatkan porsi ketua dewan tingkat provinsi. Dari jumlah 17 kader yang lolos sebagai Anggota DPRD Sumut tersebut, pihaknya menilai semuanya memiliki hak yang sama meski harus memenuhi sejumlah kriteria yang diatur dalam Rapimnas Partai Golkar. Syarat-syarat itu seperti kader

yang menjadi unsur pengurus harian, pernah menjadi Anggota DPRD Sumut yang tujuannya agar calon itu memiliki pengalaman, berpendidikan minimal S-1, dan memberikan prioritas kepada calon yang mampu mencapai perolehan suara yang memenuhi Bilangan Pembagi Pemilih (BPP). Demikian juga dengan pemenuhan syarat sesuai perundang-undangan tidak pernah terlibat kasus kriminal, tidak menjadi anggota kelompok terlarang dan tidak pernah menjadi anggota parpol lain. Terlebih dalam rapat pleno itu, telah disepakati Ajib Shah diberikan kewenangan penuh mengajukan sendiri prosedur minimal tiga nama kader yang akan dikirim ke DPP Partai Golkar untuk diputuskan menjadi satu nama sebagai

Ketua DPRD Sumut. Bahkan Wakil Sekretaris Partai Golkar Sumut Amas Muda Siregar mengusulkan agar hanya diusulkan satu nama yakni Ketua DPD Partai Golkar Sumut Ajib Shah. Menurut Amas upaya itu dinilai lebih baik karena akan mempercepat penetapan nama kader Partai Golkar yang disetujui sebagai Ketua DPRD Sumut. "Daripada yang lain diusulkan tetap kalah, lebih baik satu nama saja," katanya. Namun usulan itu ditolak Mahyuddin karena dianggap menyalahi mekanisme yang berlaku di lingkungan parpol dengan lambang pohon beringin tersebut. "Sebaiknya kita jalani saja mekanisme ini dengan memberikan kewenangan kepada ketua DPD I untuk mengajukan tiga nama tersebut," sebutnya.(UJ)


MEDAN KITA

Kamis 21 Agustus 2014

harian andalas | Hal.

3

Arogansi Satpol PP Provsu Dikecam Medan-andalas Aliansi Jurnalis Indonesia (AJI) Medan mengecam arogansi yang ditunjukkan aparat Satpol PP Provsu yang dinilai sering menghalangi kinerja wartawan saat meliput kegiatan Gubsu.

andalas/ist

PENGARAHAN - Kasdam I/BB Brigjen TNI Cucu Sumantri memberikan pengarahan didampingi Dirlantas Poldasu Kombes Pol Drs Agus Sukamso MSi pada acara Sosialisasi Budaya Tertib Lalu Lintas di Satuan Jajaran Kodam I/BB di Balai Prajurit Makodam I/BB Jalan Gatot Subroto Km 7,5 Medan, Rabu (20/8).

Keselamatan Berlalu Lintas

Kodam I/BB Bertekad Ikut Jadi Pelopor Medan-andalas Pangdam I/BB diwakili Kasdam I/BB Brigjen TNI Cucu Sumantri mengajak segenap prajurit di lingkungan Kodam I/BB untuk turut menjadi pelopor keselamatan berlalu lintas. Ajakan itu disampaikan pada acara Sosialisasi Budaya Tertib Lalu Lintas di Satuan Jajaran Kodam I/BB, yang berlangsung Balai Prajurit Makodam I/BB, Jalan Gatot Subroto Km 7,5 Medan, Rabu (20/8). Pangdam dalam sambutan tertulis yang dibacakan kasdam mengucapkan terima kasih atas kerja sama Poldasu dalam mendukung terselenggaranya acara sosialisasi ini sehingga diharapkan dapat meningkatkan wawasan dan pengetahuan tata cara tertib berlalu lintas bagi keluarga besar Kodam I/BB. “Mari kita berkomitmen untuk terus menyuarakan slogan pelopor keselamatan berlalu lintas baik kepada kawan maupun keluarga di rumah dan jadilah pelopor keselamatan berlalu lintas dan budayakan keselamatan sebagai kebutuhan,” ujar kasdam. Pelopor tertib berlalu lintas, sambung kasdam, merupakan ajakan kepada diri pribadi dan seluruh pemangku kepentingan serta seluruh masyarakat untuk peka dan peduli terhadap keselamatan sekaligus siap menjadi pelopor dalam keselamatan berlalu lintas. Ketika semua memiliki semangat menjadi pelopor keselamatan berlalu lintas, maka akan terbangun kesadaran dan disiplin serta tanggung jawab baik berawal dari per orangan hingga kelompok masyarakat untuk selalu mentaati peraturan perundang-undangan lalu lintas. Diharapkan lewat sosialisasi ini juga dapat meningkatkan kesadaran para prajurit dan PNS beserta keluarganya untuk selalu mematuhi rambu-rambu dan peraturan lalu lintas di jalan raya. Sosialisasi tersebut turut dihadiri Irdam I/BB Kolonel Inf Drs Amrin, para Staf Khusus Pangdam I/BB, para Sahli Pangdam I/BB, Asrendam I/BB Kolonel Chb Kushananto ST, para Asisten Kasdam I/ BB, Kabalakdam I/BB, Dirlantas Poldasu Kombes Pol Drs Agus Sukamso MSi.(REL/YN)

Pemko Diminta Revisi Perda Pajak Daerah Medan-andalas Pemko Medan diminta lebih serius menyelamatkan pendapatan asli daerah (PAD) dari sektor reklame yang selama ini hilang sampai ratusan miliar. Salah satu langkah yang dilakukan adalah secepatnya merevisi Perda No 12 Tahun 2013 tentang Pajak Daerah. Pasalnya, perda tersebut hanya mengatur pembayaran pajak berdasarkan luas. Tidak ada ketentuan lain. Sehingga besar kecil pajak tergantung luas reklame bukan jenis reklame. Hal ini berbeda dengan kota-kota besar lainnya yang mengatur besaran pajak secara detail. Hasilnya, pajak reklame tersedot ratusan miliar meski jumlah papan reklame yang berdiri sangat sedikit. Menurut penasihat Fraksi PKS DPRD Kota Medan Muslim Maksum, ini menjadi tantangan Dinas Tata Ruang dan Tata Bangunan (TRTB) Kota Medan ke depan dalam menyelamatkan dan menata papan reklame di Kota Medan. Satuan kerja perangkat daerah (SKPD) tersebut harus bisa menambah PAD tanpa harus menjadikan Kota Medan hutan reklame. “Medan harus bisa seperti Surabaya maupun kota lainnya. Ini tantangan tersendiri bagi dinas itu,” ungkap Muslim, Rabu (20/8). Menurut pria yang duduk di komisi C ini, revisi perda saat ini adalah salah satu langkah yang harus dilakukan. Tidak ada masalah perda tersebut direvisi meskipun baru berjalan. Sebab, ini untuk kebaikan pemko yakni meningkatkan PAD dan berimbas kepada pembangunan Kota Medan. (SBC/GUS)

Kamis, 21 Agustus 2014

Berbicara kepada wartawan, Rabu (20/8), Sekretaris Aji Medan Herman Saleh Harahap meminta agar kinerja Kasatpol PP Provsu Zulkifli Taufiq dievaluasi karena dianggap gagal membina anggotanya. Menurut dia, seharusnya seorang Kasatpol PP Provsu memahami tugas-tugas wartawan. "Wartawan itukan tugasnya meliput atau mengabadikan acara yang sedang berlangsung dan acara itu perlu diketahui publik. Kalau itu dilarang, berarti Satpol PP Provsu telah melakukan pelanggaran hak azasi manusia (HAM) dan juga melanggar UU Pers No 40 Tahun 1999," katanya. Dikatakannya juga, semua masyarakat Sumut ingin tahu informasi apa-apa saja yang telah dikerjakan Gubsu dalam membangun Sumut ke depan.

"Apakah Gubsu sudah menjalankan program-program yang dijanjikannya saat Pilkadasu lalu ? Jadi ini wajib diketahui masyarakat Sumut dan Satpol PP Provsu tidak boleh menghambat informasi kepada masyarakat Sumut yang disampaikan melalui media," ujarnya. Kalau pelarangan ini masih terus dilakukan Satpol PP Provsu, katanya, tentu akan merugikan Pemprovsu sendiri, khususnya Gubsu Gatot Pujo Nugroho. "Dengan tersumbatnya informasi dari Pemprovsu, maka kinerja Gubsu yang selama ini baik tidak sampai ke masyarakat lagi. Kalau ada berita yang tidak baik, wartawan kesulitan konfirmasi ke Gubsu, yang rugi di sinikan Gubsu sendiri. Kenapa harus tertutup dan tidak dibenarkan wartawan meliput," paparnya.

Dia mengatakan, wartawan hanya ingin meliput sesuai dengan tugasnya sehari-hari lalu menginformasikannya kepada publik. "Inikan menjadi suatu pertanyaan bagi wartawan, ada apa sebenarnya yang terjadi di Kantor Gubsu selama ini. Kenapa harus tertutup dan tidak dibenarkan wartawan meliput,” katanya bertanya. Konteksnya wartawan, lanjut dia, sebenarnya ingin melihat apa yang ingin dilakukan atau dikerjakan Gubsu dalam membangun Sumut saat ini. “Apakah dia sanggup menyelesaikan persoalan-persoalan yang ada di Sumut, seperti krisis listrik, gas, infrastruktur, dan lain-lain. Jadi sangat wajar wartawan ingin mengetahuinya dan mempertanyakannya kepada Pemprovsu, khususnya Gubsu,” ucapnya. Dia mengatakan, pelarangan peliputan yang dilakukan pihak Satpol PP Provsu kepada para wartawan melanggar UU No 14 Tahun 2008 tentang Keterbukaan Informasi Publik, dan juga UU Pers No 40/1999. “Perlu diketahui

semua pihak, sesuai UU Pers 40/ 1999 melarang wartawan meliput dapat dipidana penjara 2 tahun atau denda Rp500 juta,” jelasnya. Jadi lanjut dia, pelarangan peliputan itu sudah merupakan bentuk pelanggaran terhadap hak pers atau media untuk melakukan peliputan atau pengambilan berita dan informasi. “Pelarangan peliputan ini juga mengakibatkan jurnalis atau media menjadi tidak bisa melaksanakan tugasnya menyampaikan berita atau informasi yang benar kepada publik. Secara khusus dalam UU Pers dalam Pasal 2 menyatakan bahwa Kemerdekaan pers adalah salah satu wujud kedaulatan rakyat yang berazaskan prinsip-prinsip demokrasi, keadilan, dan supremasi hukum,” paparnya. Dikatakannya, perlindungan kemerdekaan pers itu menurut UU Pers sebagai alat tugas dan kewajiban pers atau jurnalis dalam menjalankan tugas jurnalistiknya sebagaimana diatur dalam Pasal 5 (1) yang mengatakan, bahwa Pers Nasional berkewajiban memberitakan peristiwa dan opini

dengan menghormati normanorma agama dan rasa kesusilaan masyarakat serta asas praduga tak bersalah. "Jadi jelas sekali dan terang benderang bahwa pelarangan peliputan itu adalah sebuah pelanggaran dan kejahatan terhadap hak atas kemerdekaan pers atau kerjakerja jurnalistik. Pelarangan ini menjadi sangat serius dan pelanggaran hak azasi karena dalam kasus ini hak publik untuk mendapatkan informasi yang benar juga dihambat atau dilanggar. Atas kepentingan hak atas informasi yang benar inilah makanya perlu adanya perlindungan dan penegakkan kemerdekaan pers dan kerja-kerja jurnalis,” ucapnya. Dia juga berharap, Gubsu dapat menyelesaikan segala permasalahan antara wartawan dengan Satpol PP Provsu. “Jika pelarangan ini tetap berlangsung, sebaiknya evaluasi kinerja Kasatpol PP Provsu. Jika dibiarkan hal ini terus bisa berimbas kepada pemberitaaan atau publikasi tentang kinerja Gubsu ke depannya," katanya.(WAN)

Gubsu Diminta Konsentrasi Memimpin Sumut

andalas/agus ujung

TERIMA - Wakil Ketua DPRD Sumut Chaidir Ritonga saat menerima massa pendemo dari berbagai organisasi di depan gedung dewan, Jalan Imam Bonjol, Rabu (20/8).

Frontal Kecam Kecurangan Pilpres Medan-andalas Massa dari berbagai elemen menggelar demo di Gedung DPRD Sumut di Jalan Imam Bonjol Medan, Rabu (20/8). Mereka mendesak wakil rakyat di lembaga legislatif ini, ikut proaktif memperjuangkan hasil pilpres yang saat ini masih dalam proses gugatan di Mahkamah Konstitusi (MK), bisa berjalan adil dan jujur. Massa datang bergelombang sejak pukul 09.30 WIB dimulai dari rombongan Forum Umat Islam (FUI), disusul rombongan organisasi lainnya, seperti, Gerakan Masyarakat Pemilu Jujur (Gempur), Anti Intervensi Asing (LIBAS), Solidaritas Aksi Rakyat Medan (SARAN), Rakyat Menggugat (Akurat), dan Redoks Demokrasi. Berbagai elemen ini menamakan sebagai kelompok Front Aksi untuk Reformasi Total (Frontal). Aksi massa berjalan tertib dan sesekali mereka meneriakkan yelyel untuk tetap komit melakukan aksi damai. Pendemo yang mayoritas

kaum muda ini, dalam orasinya mengungkap sejumlah dugaaan kecurangan dalam proses pilpres, yang disinyalir berjalan secara terstruktur dan massif. Menurut mereka, setidaknya terdapat 10 dugaan kecurangan terkait proses pilpres, yakni dugaan dalam menyusun daftar pemilih. Curang dalam menyusun DPKTb dan memobilisasi pemilih, curang karena mengatur hasil Pipres 2014. Curang karena melakukan politik uang, curang karena tidak melaksanakan rekomendasi panwas dan Bawaslu, curang karena anggota KPPS mencoblos secara massal, curang karena mencoblos dua kali. Selanjutnya, ada kepala daerah telah menyuruh mencoblos salah satu pasangan calon. Curang karena tinta pemilu gampang dihapus. Dalam pernyataan sikapnya massa mengatakan, sidang gugatan pemilihan presiden yang digelar MK memasuki tahap akhir pengambilan

keputusan oleh Hakim Konstitusi. Selama persidangan, menurut massa berbagai bukti dan saksi menguatkan terjadinya kecurangan pilpres yang bersifat terstruktur sistematis dan massif. Aksi demo massa ini diterima Wakil Ketua DPRD Sumut Chaidir Ritonga dan Sigit Pramono Asri, serta anggota Fraksi PPP Nurul Azhar. "Aksi ini sebagai upaya untuk mengkritisi, dan pembelajaran untuk perbaikan demokratisasi ke depan melalui Pilpres. Kami akan sampaikan tuntutan ini sesuai mekanisme," kata Chaidir. Selain di DPRDSU, massa Frontal juga menggelar aksi di depan Kantor KPU Sumut di Jalan Perintis Kemerdekaan, Medan. Dengan mendapat pengawalan ketat aparat kepolisian, massa Frontal menyampaikan tuntutan serupa, yakni menolak hasil pilpres yang menurut mereka sarat dengan kecurangan.(UJ)

Medan-andalas Puluhan massa mengaku dari Gerakan Peduli Sumatera Utara, unjuk rasa ke Kantor Gubsu, Jalan Diponegoro, Medan, Rabu (20/8), untuk menyampaikan berbagai persoalan yang terjadi di Sumut sehingga membuat pembangunan menjadi terhambat. Massa yang tertahan di depan gerbang Kantor Gubsu, dalam orasinya mengemukakan bahwa permasalahan percepatan pembangunan di Sumut menjadi semakin kompleks karena sedikitnya program pemerintah pusat yang terealisasi pada tahun 2014. Padahal potensi kemajuan Sumut jelas sudah berada di depan mata. “Namun krisis listrik dan gas yang berkepanjangan serta tidak tuntasnya akses-akses jalan arteri/non arteri (tol) di Sumut yang sudah direncanakan membuat investor jadi tidak tertarik masuk ke Sumut," kata koordinator aksi, Ari Nasution didampingi koordintor lapangan, Faisal Kurniawan dalam orasinya. Menurut mereka, di masa kepemimpinan Gubsu Gatot Pujo Nugroho yang dilantik bersama Wagubsu Tengku Erry Nuradi, sangat besar harapan masyarakat agar program-program percepatan Sumut yang berdaya saing segera terwujud. Kerenanya dinamika yang terjadi di Sumut jangan sampai memecah konsentrasi Gubsu untuk menyelesaikan program hingga masa jabatan berakhir. Gubsu semestinya, kata dia, bisa konsentrasi dalam memimpin sekaligus mendorong percepatan pembangunan di Sumut. Isu-isu sempalan yang tidak jelas muasalnya, serta riak-riak oknum di dewan jangan membuat masyarakat Sumut kian susah. "Parahnya lagi, pemerintah pusat dalam hal ini Kementerian BUMN dan PLN seolah tutup mata dengan krisis listrik yang nyaris merongrong sendisendi pemenuhan HAM masyarakat Sumut sebagai bagian dari wilayah NKRI," ujarnya. Karenanya, kata dia, pihaknya sebagai Gerakan Peduli Sumatera Utara menyatakan sikap, yakni agar pemerintah pusat jangan menyepelekan masyarakat Sumut. Kemudian menuntut segera dituntaskannya krisis energi di Sumut, utamanya gas dan listrik. Selain itu percepat pembangunan jalan arteri dan tol yang sudah diprogramkan pemerintah di Sumut dan lainlain.(WAN)

Pendangkalan Pelabuhan Belawan Citra Sangat Parah Belawan-andalas Akibat semakin parahnya pendangkalan kolam Pelabuhan Belawan Citra, kapal-kapal barang tidak dapat merapat ke dermaga. Kondisi ini membuat aktivitas buruh tenaga kerja bongkar muat (TKBM) di pelabuhan berkurang sehingga

berdampak kepada perekonomian keluarga. Sekadar diketahui, aktivitas TKBM di Pelabuhan Belawan dibagi menjadi empat sektor dan Belawan Citra yang masuk sektor 3 menjadi dermaga yang paling sedikit disandari kapal. Manager Unit Usaha Jasa

Bongkar Muat (UUJBM) Primkop TKBM Pelabuhan Belawan Ansar Sabirin, Rabu (20/8) mengakui TKBM di sektor 3 sudah berbulan-bulan tidak bekerja karena kapal tidak dapat merapat ke dermaga yang mengalami pendangkalan sangat parah.

Sementara menurut Ansar Sabirin, tidak ada upaya Pelabuhan Indonesia I Cabang Belawan untuk melakukan pengerukan, padahal kondisi pendangkalan itu sudah terjadi cukup lama. Sesuai data pihaknya, tahun 2010 hingga 2011 ada anggaran yang dikeluarkan Pelindo I Medan kepada PT Pengerukan Indonesia (Rukindo) untuk mengeruk Pelabuhan Belawan termasuk Belawan Citra mencapai Rp76,8 miliar. Tetapi

kenyataannya sampai kini pendangkalan di Belawan Citra semakin parah akibat sedimentasi lumpur dari dua aliran sungai yaitu Sungai Deli dan Sungai Belawan. Tidak hanya itu, Sabirin memperkirakan saat ini hampir 75 persen kolam dan alur di Pelabuhan Belawan mengalami pendangkalan parah diduga akibat tidak adanya perawatan atau pengerukan Ansar Sabirin berharap Pelindo I Medan memberikan perhatian yang serius terhadap masalah pengdangkalan Pelabuhan Belawan sebagai gerbang perekonomian Sumut. (DP)


Kamis 21 Agustus 2014

HUKUM & KRIMINAL

Camat Seilepan 'KO' Dipukul Mantan Petinju Langkat-andalas Camat Seilepan, Drs Wagito dilaporkan menjadi korban penganiayaan dilakukan oleh mantan seorang petinju berinisial K (64) warga Tangkahan Lagan, Kec. Sei Lepan, Kab. Langkat. Korban mengalami luka memar di bagian mana kanannya akibat dibogem pelaku. 'KO', korban langsung melaporkan pelaku ke Polsek Pangkapan Brandan, Selasa (19/8). Kapolsek Pangkalan Brandan, AKP SR Tambunan ketika dikonfirmasi membenarkan kejadian itu. Tambunan mengatakan bahwa pihaknya kini tengah memproses laporan pengaduan korban. "Korban dan pelaku masih kita mintai keterangannya di ruangan penyidik," kata Tambunan. keterangan diperoleh, sebelum kejadian korban turun dari mobil dinas. Saat bersamaa, pelaku datang

memberikan salam. Tak lama kemudian, pelaku menarik kerah baju dan menyeret dan memukul korban. Pemukulan itu itu diduga dilatar-belakangi pelaksaan pesta rakyat dalam memeriahkan HUT ke-69 Kemerdekaan RI beberapa hari lalu. Sementara itu di ruang penyidik Unit Reskrim Polsek Pangkalan Brandan, datang seorang pria mengaku keluarga pelaku menemui korban. Kedatangan pria tersebut belakangan diketahui untuk meminta maaf kepada korban sekaligus menawarkan perdamaian. “Orangtua kami (K, red) pernah menderita penyakit kejiwaan. Sejak itu kelakuannya berubah drastis. Bapak juga pernah dirawat di RS Pertamina Pangkalan Brandan bahkan ke salah satu RS di Medan," kata anak pelaku kepada andalas di Mapolsek Pangkalan Brandan. (GUM)

Asyik Main Biliar, Sepeda Motor Dilarikan Kawan Medan-andalas Apes, nasib ini yang dialami Naldi (32) warga Jln. Bromo Ujung, Medan Denai. Bagaimana tidak, niat baiknya memberikan pinjam sepeda motor kepada kawannya, Dedi (22) berakhir petaka. Sepeda motornya tak kunjung dikembalikan Dedi. Kesal dengan ulah kawannya, Naldi lalu melaporkannya ke Polsek Percut Seituan, Rabu (20/8) sekira pukul 11.00 WIB. "Sebelum kejadian, kami sama bermain biliar di kawasan Jln. Pancing, Medan. Ketika lagi asyik bermain biliar, dia (pelaku, red) meminjam sepeda motorku jenis Mio GT BK 4256 AEP. Namun setelah sepeda motor diberikan, pelaku tak kunjung mengembalikannya. Saya tunggu kedatangan kawanku itu sembari meminta tolong teman-temannya agar mengembalikan sepeda motorku," kata korban.

Namun harapan tidak berjalan sesuai rencana. Pasalnya, tementeman yang dimintai tolong juga tidak mengetahui keberadaan Dedi. Yakin Dedi tak kembali, Naldi lalu pulang. Keesokan harinya, Naldi tetap menunggu kedatangan Dedi, namun Dedi tidak kunjung kembali. Jengkel, Naldi lalu mendatangi rumah Dedi. Di situ Naldi berjumpa dengan Lina (50), ibu Dedi. "Aku datangi rumahnya, mamaknya bilang dia tak pulang-pulang, baru kata mamaknya itu urusan kalian aku tidak tau-menau," ucap Naldi menirukan ucapan ibu Dedi Menyadari dirinya telah menjadi korban penggelapan, Naldipun mengambil jalur hukum dengan melaporkan Dedi kepolisi. Kapolsek Percut Seituan, Kompol Ronald Sipayung saat dikonfirmasi membenarkan peristiwa tersebut, "Saya sudah dengar, korbannya lagi diperiksa," kata Ronald. (HER)

Tiga Anggota Komplotan Curanmor Dibekuk Medan-andalas Tiga anggota komplotan pencuri kenderaan bermotor (curanmor) yang diduga kerap beraksi di wilayah Medan, dibekuk petugas Unit IV Ranmor Subdit III/Umum Ditreskrimum Poldasu, Rabu (20/8). Ketiga tersangka yang hingga saat masih dalam proses pemeriksaan tersebut, Irwansyah (20) warga Medan Labuhan, Ramsen (20) warga Medan Belawan Bahari dan Riky (22) warga Medan Labuhan Bahari. Mereka dicokok polisi dari kediaman masing-masing lantaran mencuri satu unit sepeda motor Suzuki Smash BK 2736 KB milik korbannya, Br Ginting di Jln, Merak Jingga, Rabu (20/8) dini hari. Dari ketiga tersangka disita barang bukti tiga unit sepeda motor

masing-masing Yamaha Mio kuning BK 2163 AAT, Mio biru tanpa plat dan Suzuki Smash BK 2736 KB. Kasubdit III/Umum Ditreskrimum Poldasu, AKBP Amry Siahaan melalui Kanit Jatanras AKP Syafrizal menyebutkan, selain mencuri sepeda motor Smash, tersangka juga mengaku pernah mencuri sepeda motor Mio di salah satu bimbingan belajar di kawasan Belawan milik Eko, warga Jln. Pasar V Gang Jagung, Marelan. Kata Syafrizal, para tersangka merupakan target operasi (TO) yang sering berÀksi di wilayah Medan dan sekitarnya, khususnya di kawasan Medan Belawan. "Saat kita bekuk ternyata kita temukan sepeda motor curian yang lainnya," kata Syafrizal. (DA)

Polresta Tangkap Pelaku Curanmor dan Pemakai Narkoba Medan-andalas Petugas Unit 3/Judi Susila Satreskrim Polresta Medan menangkap dua orang pemuda terkait kasus pencurian kenderaan bermotor (curanmor) dan pemakai narkoba. Kedua pemuda yang belakangan diketahui bernama Denny Del Moran alias Denny (21) warga Jln. Pintu Air Gang Keluarga, Medan Kota dan Sandi Cakra Yudha alias Dencis (22) warga Jln. Jamin Ginting, Medan Johor, disergap polisi di di kawasan Jln. Jamin Ginting Simpang Kuala, Kel. Kwala Bekala, Kec. Medan Johor, Senin (18/8) malam. Keterangan diperoleh, tersangka yang ditangkap dalam kasus curanmor adalah, Denny, Dia mencuri sepeda motor Honda Beat milik Ferri Gunawan di Jln. Menteng Gang Kaloko No 11, Medan Denai, pada Kamis (7/8). Kejadian ini sendiri telah dilaporkan korban ke Mapolsek Medan Area dengan nomor Laporan LP/ 1224/K/VIII/2014/Sektor Medan Area, pada 15 Agustus 2014. Penangkapan ini berawal saat petugas, mendapat info kalau tersangka Denny sedang berada di Jln. Jamin Ginting, Medan. Petugas langsung ke lokasi dan berhasil meringkus Denny yang diketahui sebagai spesialis pelaku curanmor. Saat diamankan tersangka membawa sepeda motor hasil kejahatannya.

Setelah dilakukan pemeriksaan, tersangka akhirnya mengaku menyimpan alat-alat untuk melakukan kejahatan di rumah temannya bernama Sandi di kawasan Simpang Kuala, Medan Johor. Mendapat keterangan tersebut petugas langsung ke rumah Sandi untuk melakukan pengembangan. Dari kediaman Sandi, selain berhasil mengamankan Sandi petugas juga berhasil menyita barang bukti 10 buah plat kendaraan palsu, 5 kunci letter T, 1 gagang kunci T, 1 gerenda, 3 buah kaca spion, 1 tas dan 1 kap sepeda motor milik tersangka Denny. Sedangkan dari tersangka Sandi petugas menyita 1 set bong alat isap sabu-sabu, 3 buah pipa kaca dan 8 buah pipet plastik. Selanjutnya kedua tersangka beserta barang bukti diboyong ke Mapolresta Medan untuk dilakukan pemeriksaan lebih lanjut. Kasatreskrim Polresta Medan Kompol Wahyu Bram ketika dikonfirmasi wartawan melalui Kanit Idik 3/Judi Sila AKP Jama K Purba menjelaskan, penangkapan atas tersangka ini dilakukan berdasarkan informasi dari masyarakat yang mengetahui keberadaan tersangka. Dijelaskan Jama, untuk tersangka Sandi, pihaknya telah menyerahkannya ke penyidikan Satres Narkoba Polresta Medan. "Untuk narkoba nya, akan kita limpahkan ke Satres Narkoba," kata Jama. (HER)

harian andalas | Hal.

4

Berjudi Sambil Kantongi Ganja

Mahasiswa Unimed Ditangkap Medan-andalas Seorang oknum mahasiswa semester 6 di Universitas Negeri Medan (Unimed), ditangkap petugas Reskrim Polsek Medan Timur lantaran kedapatan bermain judi sambil mengantongi narkotika jenis ganja. Mahasiswa berinisial AAS (21) warga Jln. Sakti, Kec. Medan Perjuangan ini disegap polisi bersama teman berjudinya, S alias Kurok (30) warga Jln. Setia Barat, Kec Medan Perjuangan di sebuah rumah kosong di Jln. sakti, Kec. Medan Perjuangan, Selasa (19/8) malam. Dari penangkapan itu, polisi menyita barang bukti kartu domino dan narkotika jenis ganja sebanyak 21 amplop. 20 amplop ditemukan dari dalam tas tersangka Kurok, dan 1 amplop ditemukan di tersangka AAS. Keterangan diperoleh di Mapolsek Medan Timur, Rabu (20/8) siang menyebutkan, tertangkapnya kedua tersangka berdasarkan informasi dari masyarakat yang resah dengan aktifitas kedua tersangka yang menjadikan rumah kosong tersebut tempat bermain judi dan mengkonsumsi narkoba. Mendapat laporan itu, sejumlah personel Reskrim Polsek Medan Timur langsung menindak-lanjutinya dengan turun langsung ke lokasi guna melakukan penggerebekan di dalam rumah tersebut. Hasilnya, petugas berhasil mengamankan kedua tersangka. Selanjutnya, guna dilakukan pemeriksaan lebih lanjut, kedua tersangka berikut barang bukti 21 amplop ganja siap edar diboyong ke Mapolsek Medan Timur. Di kantor polisi tersangka Kurok mengaku, bahwa dirinya menjual ganja guna

DIAMANKAN - Empat pelaku kejahatan, tiga orang diantaranya pelaku kejahatan narkoba libatkan oknum mahasiswa diamankan petugas di Mapolsek Medan Timur.

menambah perekonomian keluarganya. "Aku jual ganja baru kali ini, bang. Ini pun untuk biaya istri dan kedua anakku," aku Kurok. Sementara, tersangka AAS mengaku, bahwa dirinya tertangkap akibat tersangka Kurok menggadaikan ganja satu amplop untuk modal berjudi. "Aku sebenarnya enggak makai, bang. Jadi si bang Kurok ini gadaikan ganjanya satu amplop untuk modal main judi. Jadi waktu itu kami lagi main judi sama, bang," terang AAS.

Dibekuk Terpisah, petugas Reskrim Polsek Medan Timur juga berhasil mengamankan seorang tersangka berinisial MY Al A alias ucup (26) warga Jln Meteorologi Komplek PWI, Kec. Percut Seituan. Ucup dibekuk polisi saat mengkonsumsi narkotika jenis sabu-sabu dari dalam kediamannya, Selasa (19/8) malam. Selanjutnya, tersangka berikut barang bukti satu paket kecil narkoba jenis sabu-sabu diamankan ke Mapolsek

Rekan Ditikam, PWI Reformasi Labusel Desak Polisi Tangkap Pelaku KETUA LSM Forum Bela Rakyat Indonesia (FBRI), Fahruddin (36) warga Padang Pasir, Kec. Rantau Selatan, Kab Labuhnabatu menjadi korban penikaman oleh orang tak dikenal di Jalinsum Rantau Prapat Kotapinang Simpang Afdeling I PTPN-3 Sisumut Desa Pekan Tolan, Kec. Kampung Rakyat, Kab Labusel, Selasa (19/8) pagi. Terkait peristiwa itu, elemen masyarakat yang tergabung dalam aliansi LSM dan Wartawan se-Kab. Labusel meminta pihak Kepolisian Resor (Polres) labuhanbatu untuk segera mengungkap motif penikaman sekaligus menangkap pelakunya. Karena jika tak diungkap tuntas, ini menjadi preseden buruk bagi profesi LSM dan lainnya. "Kita berharap peristiwa ini adalah peristiwa yang pertama dan terakhir di wilayah hukum Polres Labuhanbatu. Polres Labuhanbatu selaku aparat keamanan harus segera menemukan dan menangkap pelaku," kata Ketua Persatuan Wartawan Indonesia (PWI) Reformasi Kabupaten Labusel, D.A.H. Pasaribu, Rabu (20/8) di Kotapinang, Kabupaten Labusel. Pasaribu juga menyebutkan, aliansi LSM dan Wartawan seLabusel akan melayangkan surat audensi kepada Kapolres Labuhanbatu, Achmad Fauzi agar peristiwa penikaman tersebut ditindaklanjuti secara serius. Lanjutnya, jika pelaku tidak ditemukan dengan segera dan gelagat penyelidikan dan penyidikan dilakukan tidak serius, mereka akan membawa permasalahan tersebut ke

andalas/lamhot j sitorus

TERBARING LEMAH - Ketua LSM FBRI Fahruddin masih tampak terbaring lemah di RSU Nur'aini, Desa Bloksongo, Kec. Kotapinang, Kab. Labusel. Saat dijenguk, Fahruddin mengaku bahwa dirinya diintai sejak bulan suci Ramadan setelah dirinya melaporkan dugaan kasus korupsi ke Polres Labuhanbatu. Mabes Polri. "Nama seseorang yang diduga sebagai pelaku intelektual telah disebut korban. Ini harus segera ditindaklanjuti, jangan berlarut-larut. Jika gelagat main-main ada ditemukan, kami akan lapor ke Mabes Polri," sebut Pasaribu. Terpisah, Kapolres Labuhanbatu, AKBP Achmad Fauzi saat dikonfirmasi melalui selulernya mengeluarkan nada terkejut dikala pertanyaan tindak lanjut dan perkembangan penyelidikan kasus penikaman yang menimpa Ketua LSM FBRI, Fahruddin ini. Disebutkan peristiwa penikaman

tersebut terjadi di Desa Pekan Tolan, Kec Kampung Rakyat, Kab. Labusel, Achmad Fauzi mendalihkan Kasatreskrim, AKP Hendra Eko Triyulianto sedang berada di lapangan. "Apa? Penikaman? Saya tanya dulu Kasatreskrim, dia sekarang berada di Kotapinang," kata Achmad Fauzi sembari memutus kontak komunikasi. Sedangkan Kasatreskrim Polres Labuhanbatu, AKP Hendra Eko Triyulianto hingga berita ini dikirim ke redaksi belum dapat dikonfirmasi berhubung nomor kontak seluler pribadinya tidak aktif. (LAS/JW)

andalas/iwan

DISITA - Puluhan amplop berisi daun ganja kering yang disita dari kedua tersangka disita sebagai barang bukti. Medan Timur guna diproses sesuai hukum. Kapolsek Medan Timur Kompol Juliani Prihartini melalui Panit Reskrim Aiptu Supardianto ketika dikonfirmasi mengatakan, ketiga pelaku terancam minimal 4 tahun kurungan penjara. (HER)

Polsek Besitang Tangkap Tiga Pengedar Narkoba Basitang-andalas Petugas Reskrim Polsek Besitang, Polres Langkat berhasil menangkap tiga anggota sindikat pengedar narkoba jenis sabu-sabu dan ganja. Dari tiga orang tersangka, dua orang diantaranya pria paruh baya dan anak di bawah umur. Kanit Reskrim Polsek Besitang, Iptu Rahim mengatakan, ketiga tersangka masing-masing, MA (20) warga Dusun III Desa Halban Gede, S (16) warga Dusun V Gang Impres Kebun Buah Halban, Desa Halaban, Kec. Besitang, dan I alias Wakye (67) warga Lingkungan IV Simpang V, Kel. Pekan Besitang, Kec. Besitang. "Dua tersangkan yang kita duga sebagai pengedar sabu-sabu yakni, MA dan S. Sedangkan seorang lagi yang kami duga pengedar narkotika jenis ganja, I alias Wakye. Mereka kami tangkap di lokasi berbeda," kata Rahim. Dari hasil penangkapan itu, sambung Rahim, pihak menyita barang bukti 3 paket sabu, 7 paket ganja siap edar, dan satu unit sepeda motor Yamaha Mio BK 2080 PAC. “Penangkapan ketiga tersangka merupakan hasil tindak lanjut informasi dari masyarakat yang resah tentang adanya pengedaran narkotika di Besitang. Atas informasi itu, kita langsung melakukan penyelidikan. Hasilnya, kami dapat menangkap ketiga tersangka lengkap dengan barang buktinya. Saat ini, tersangka berikut barang bukti telah kita amankan. Kita juga masih mengembangkan kasus ini," ujar Rahim. (GUM)

Kapolri Jamin Perekrutan Polisi Tidak Ada Suap Jakarta-andalas Kepala Kepolisian Negara Republik Indonesia (Kapolri) Jenderal Pol Sutarman menjamin bahwa sistem perekrutan anggota Kepolisian dilakukan secara terbuka dan transparan serta bebas dari tindakan gratifikasi atau suap. "Saya pastikan bahwa di dalam rekrutmen Kepolisian Negara Republik Indonesia tidak ada penyuapan dan akan dilakukan secara transparan," kata Sutarman di Jakarta, Rabu (20/8). Kapolri mengatakan pihaknya sudah bekerja sama dengan Komisi Pemberantasan Korupsi (KPK) untuk menerapkan pengawasan dan pengendalian gratifikasi di lembaga kepolisian. "Kami sekarang sudah menggandeng KPK untuk mengawasi bersama. Maka sudah tidak ada siapapun yang bisa menyuap untuk masuk menjadi polisi," ujarnya. Menurut Sutarman, bila masih ada yang mengatakan bahwa seseorang bisa masuk menjadi anggota Polisi dengan cara menyuap, hal itu adalah penipuan. (ANT)


HUKUM & KRIMINAL

Kamis 21 Agustus 2014

harian andalas | Hal.

5

Cein In Diadili Akibat Jual Kosmetik Ilegal Medan-andalas Cien In alias Afen, pemilik Fen Kosmetik di Jln. Thamrin, Kec. Medan Area diadili karena mengedarkan atau menjual barang kosmetik tanpa izil (ilegal). Sidang yang digelar di Pengadilan Negeri (PN) Medan, Rabu (20/8) dipimpin hakim Zulfahmi, S.H. Sedangkan agenda sidang mendengarkan keterangan saksi. Dalam persidangan, jaksa penuntut umum (JPU), Emi Manurung menghadirkan saksi dari Poldasu, BPOM, dan pekerja toko. Dalam keterangannya, Riyadi, saksi dari kepolisian mengatakan bahwa pada

saat penggeledahan pihaknya menemukan dua kotak berisikan sampho, sabun yang tidak memiliki ijin edar. "Pada saat kami geledah, kami temukan di gudang barang-barang berupa sampho dan sabun cair yang tidak memiliki ijin edar dan kemudian diamankan," kata saksi. Kemudian diperkirakan, omset penjualan perharinya untuk barang-barang tersebut sebesar Rp2 juta. "Menurut perkiraan kita untuk omset perharinya penjualan itu sekitar Rp2 juta," terangnya. Kemudian saksi berikutnya, Marbun dari BPOM (Balai Pengolahan Obat dan Makanan), mengatakan kalau barang-barang tersebut setelah dicek dan diperiksa tidak memiliki ijin edar. "Setelah kami cek, terrnyata tidak ada ijin edarnya dari BPOM," jelasnya. Lantas

majelis hakim menanyakan apakah barang-barang tersebut berbahaya bagi konsumen, dirinya mengatakan kalau barang tersebut berbahaya atau tidak harus melalui pemeriksaan terlebih dahulu. "Barang ini yang pasti ilegal karena tidak memiliki ijin edar, tetapi kalau membahayakan, itu ada prosesnya lagi pak melalui tim lain," ungkapnya. Sementara itu menurut Siti, pegawai toko, mengatakan kalau tidak mengetahui kalau barang tersebut ilegal dan pemesanannya pun hanya melalui terdakwa. "Barang-barang ini diletak di gudang pak, jadi kalau ada yang mau pesan, kabari cici (terdakwa) itu dulu, setelah itu barulah diambil di gudang," jelas wanita yang sudah setahun bekerja dengan terdakwa ini.

Kemudian majelis hakim pun menanyakan kepada terdakwa mengenai pernyataan saksi. "Gimana saudara terdakwa, apakah keterangan saksi tadi ada yang salah?," tanya hakim. "Gak ada pak," terang terdakwa sambil menggelengkan kepala. Majelis hakim pun menunda persidangan hingga pekan depan dengan agenda pemeriksaan keterangan saksi. Sebelumnya Poldasu melakukan penggeledahan di toko Fen Kosmetik milik terdakwa di Jln. Thamrin, Kec. Medan Area, pada Maret 2014 lalu. Setelah dilakukan penggeledahan ditemukan di bagian gudang belakang toko puluhan botol sampho dan sabun cair yang tidak memiliki ijin edar maupun BPOM dan untuk kepentingan selanjutnya barangbarang tersebut kemudian diamankan. (FEL)

Plat BK Terjatuh, Pelaku Tabrak Lari Ditangkap Medan-andalas Petugas Unit Kecelakaan (Laka) Satlantas Polresta Medan akhirnya berhasil mengungkap kasus tabrak lari yang menewaskan seorang pengemudi sepeda motor di Jln. Dame Ujung Simpang, Jln. MG Manurung, Medan, Minggu (10/8) sekira pukul 03.00 WIB. Dari pengungkapan itu, polisi menangkap pelaku, Leo Sitorus. Pemuda yang badanya dipenuhi tato ini dicokok polisi dari kediamannya di Jln. Dame Ujung, Medan, Selasa (19/8) malam. Saat akan ditangkap, pengemudi mobil Avanza BK 1585 GU itu bersembunyi di plafon kamar mandi. "Jadi terungkapnya kasus berawal dari ditemukannya plat BK mobil di TKP. Setelah kita cek di Samsat, plat BK mobil tersebut atas nama Gani Sembiring. Selanjutnya kita lakukan pemeriksaan terhadap Gani Sembiring. Dalam pemeriksaan, Gani mengatakan bahwa mobilnya itu direntalkan kepada seorang bermarga Pakpahan. Oleh Pakpahan, mobil diserahkan lagi kepada seseorang bermarga Sihombing dan kembali diserahkannya kepada pelaku," kata Kasatlantas Polresta Medan Kompol M Budi Hendrawan SIK, kemarin. Dalam kasus tabrak lari mengakibatkan korbannya, Rudi Trisnanto (24) warga Dusun IV Undian Desa Adukan Raga, Deliserdang, tewas ini, Penyidik Unit Laka Satlantas Polresta Medan mempersangka pelaku dengan Pasal 310 ayat 4 jo Pasal 312 UU Lalu Lintas No 22 tahun 2009 dengan ancaman hukuman 6 tahun penjara. Kasus tabrak lari ini diketahui setelah petugas Unit Laka SatlantasPolresta Medan menerima laporan dari masyarakat bahwa telah terjadi kasus tabrak lari di Jln. Dame Ujung Simpang Jln. MG Manurung, Medan. Menerima laporan itu, sejumlah personel Unit Laka Satlantas Polresta Medan langsung turun ke TKP. Di lokasi polisi memperoleh keterangan bahwa saat kejadian korban mengendarai sepeda motor Yamaha BK 2418 IZ. Dia tewas setelah ditabrak mobil Toyota Avanza BK 1585 GU. Tubuh korban terseret sejauh beberapa meter dari lokasi kejadian. Mengetahui korbannya tewas, pelaku langsung kabur meninggalkan korban. Untuk mengelabuhi polisi, pelaku kemudian memperbaiki kerusakan mobil yang direntalnya tersebut ke bengkel milik Franky Sinulingga di kawasan Simalingkar. (HER)

Demo di Mapoldasu, Massa GPP Minta Polisi

Periksa Mantan Kepala Dinsosnakertrans Paluta Medan-andalas Puluhan massa Gerakan Pemuda Pemerhati Sumatera Utara (GPP Sumut) berunjukrasa di depan Gedung Sentra Pelayanan Kepolisian Terpadu (SPKT) Markas Kepolisian Daerah Sumatera Utara (Mapoldasu), Rabu (20/8) pagi. Dalam orasinya, mereka meminta polisi memeriksa mantan Kadis Sosial, Tenaga Kerja dan Transmigrasi (Dinsosnakertrans) Kab. Padang Lawas Utara (Paluta) Paluta, Z Simamora terkait dugaan korupsi pelaksanaan swakelola padat karya karena diduga anggarannya diselewengkan. "Ada penyelewengan anggaran di situ (proyek swakelola padat karya). Ini kita dapat sesuai dengan hasil investigasi dan pengakuan dari salah seorang kepala desa," ujar koordinasi aksi, A Mulia Tampubolon dalam orasinya. Dijelaskannya, dalam Laporan Keterangan Pertanggungjawaban (LKPJ) Bupati Paluta, pada 2012 ada 40 titik pelaksanaan padat karya dengan besar anggaran Rp 110.000.000, dalam satu paketnya. Tapi diduga kuat, uang yang diberikan kepada desa pemohon melalui kepala desa hanya sebesar Rp 60.000.000. "Tangkap para pelaku korupsi," desak masa. (DA)

Pencuri Ayam Babak Belur Dimassa Medan-andalas Seorang pemuda di Pasar 9 Gang Walet, Medan Tembung dihajar massa hingga babak-belur lantaran kedapatan mencuri tiga ekor ayam jago milik tetangganya, M Syah Lokot Harahap (30), Rabu (20/8). Selanjutnya, dalam kondisi berlumuran darah, pemuda bernama M Ali (25) itu lalu diserahkan ke Polsek Percut Seituan. Modus kejahatan yang dilakukan pelaku dengan cara masuk ke pekarangan rumah korban. Setelah di dalam, pelaku berusaha menangkap tiga ayam jago korban. Namun pada saat hendak kabur, korban yang saat itu baru bangun tidur melihat aksi pelaku. Sontak korban berteriak maling sehingga mengundang perhatian warga yang datang menangkap pelaku. Warga yang emosi lalu menghajar pelaku hingga babak belur. Polsek Percut Seituan yang mendapat informasi kejadian itu langsung turun ke lokasi kejadian dan mengamankan pelaku dari amukan warga. Selanjutnya pelaku berikut barang buktinya berupa tiga ekor ayam jago diboyong ke Mapolsek Percut Seituan. Kapolsek Percut Seituan, Kompol Ronald Sipayung saat dikonfirmasi membenarkan kejadian itu. (ACO)

DPO Kasus Perampokan Ditangkap andalas/iwan

INTEROGASI - Kasatlantas Polresta Medan Kompol M Budi Hendrawan SIK (kanan) menginterogasi Leo Sitorus, pelaku tabrak lari.

Hakim Tolak Keberatan Tiga Mantan Direksi PD Pembangunan Medan-andalas Keberatan penasehat hukum tiga mantan Direksi PD Pembangunan Medan, terdakwa dugaan korupsi dana penyertaan modal tahun 2013 sebesar Rp2,48 miliar, terhadap dakwaan jaksa penuntut umum (JPU) kandas. Pasalnya, hakim M Nur dalam putusan sela yang dibacakan pada sidang di Pengadilan Tipikor Medan, Rabu (20/8), menolak nota keberatan (eksepsi) yang diajukan penasihat hukum ketiga terdakwa, yakni Harmen Ginting selaku direktur utama, Besri Nazir selaku direktur umum dan keuangan, dan

andalas/dedi aprizal

UNJUKRASA - Puluhan massa GPP Sumut menggelar aksi unjukrasa di depan SPKT Poldasu, Rabu (20/8).

Risman Effendi Nasution selaku bendahara pengeluaran. "Menolak keberatan penasihat hukum terdakwa untuk seluruhnya. Memerintahkan penuntut umum untuk melanjutkan persidangan," kata M Nur pada sidang ketiga terdakwa secara terpisah. Majelis hakim dalam putusannya menyatakan, surat dakwaan JPU telah lengkap dan cermat menguraikan tindak pidana korupsi yang dilakukan terdakwa. Surat dakwaan jaksa juga dinilai telah memenuhi syarat-syarat yang diatur dalam Pasal 143 Kitab Undang-undang Hukum Acara

Pidana (KUHAP). "Keberatan penasihat hukum terdakwa telah masuk pokok perkara dan harus dibuktikan di persidangan," kata hakim. Usai sidang pembacaan putusan sela, sidang ditunda hingga Senin (25/8) mendatang dengan agenda mendengarkan keterangan saksi. Menurut JPU, pihaknya sudah menyiapkan sekitar 25 saksi untuk membuktikan perbuatan para terdakwa. Sementara itu, saat membacakan putusan sela atas eksepsi ketiga terdakwa, suara ketua majelis hakim M Nur dan hakim

anggota Tirta Winata, sangat pelan hingga nyaris tak terdengar. Mereka tidak menggunakan alat pengeras suara (mic), karena ruang Kartika tempat sidang berlangsung tidak dilengkapi peralatan itu. Akibatnya, meski suasana ruang sidang hening, suara hakim hanya terdengar sayup-sayup. Seperti diberitakan sebelumnya, ketiga terdakwa didakwa telah merugikan negara sebesar Rp2,48 miliar. Dana tersebut bagian dari dana penyertaan modal yang digelontorkan Pemko Medan ke PD Pembangunan pada 2013 sebesar Rp5,9 miliar.

Dana tersebut sesuai Keputusan Wali Kota Medan dan perjanjian penyertaan modal antara Pemko Medan dan PD Pembangunan, diperuntukkan untuk pengembangan usaha-usaha yang dikelola PD Pembangunan, seperti Taman Marga Satwa Medan, Kolam Renang Deli, Gelanggang Remaja, rumah susun amplas dan rumah susun Labuhan. Namun, keempat terdakwa menggunakan dana penyertaan modal tersebut tidak sesuai peruntukkannya sehingga mengakibatkan kerugian negara Rp2,48 miliar. (FEL)

Medan-andalas Seorang pria yang masuk dalam daftar pencarian orang (DPO), ET alias Pentul (33) berhasil ditangkap petugas Reskrim Polsek Percut Seituan tak jauh dari rumahnya di Jln. Teratai Desa Medan Estate, Rabu (20/8) dini hari. Pentul ditangkap setelah merampok dua unit handphone milik sepasang kekasih, Tya Musanna (20) warga Jln. Haji Adam Malik Rantau Parapat dan Hasanul Fadhilah, Maret lalu. Malam sebelum kejadian, pasangan sejoli itu melintas di Jln Teratai. Kemudian mereka berhenti di salah satu warung sambil duduk di atas sepeda motor. Tak lama bersantai, korban didatangi tersangka dan rekannya (DPO). Kemudian tersangka mengancam korban dengan senjata tajam sembari meminta korban untuk menyerahkan handphone mereka. Di bawah ancaman senjata tajam, kedua korban tak berkutik dan merelakan handphonenya dirampas tersangka. Setelah kejadian, kedua pasangan kekasih itu melaporkan kejadian itu ke Polsek Percu Seituan. Setelah di DPO, tersangka lalu berhasil ditangkap petugas Reskrim Polsek Percut Seituan. Dalam pemeriksaan, tersangka mengakui perbuatannya. Kapolsek Percut Seituan, Kompol Ronald Sipayung ketika dikonfirmasi membenarkan bahwa tersangka merupakan orang yang dicari dalam kasus perampokan di Jln. Teratai. (ACO)

Ditanya Soal Pemeriksaan, Wabup Nisel: Saya Tetap Kooperatif PENYIDIK Tindak Pidana Korupsi (Tipikor) Direktorat Reserse Kriminal Khusus Polda Sumatera Utara kembali memeriksa Wakil Bupati (Wabup) Nias Selatan (Nisel) Hukuasa Ndruru, Rabu (20/8) atas dugaan korupsi pengadaan lahan untuk proyek Balai Benih Induk (BBI) Nisel TA 2012. Hukuasa Ndruru diperiksa sejak siang hingga sore sekira pukul 17.45 WIB. Usai diperiksa, dia langsung pulang. Namun akan diperiksa kembali esok harinya. Kepada wartawan, Hukuasa Ndruru mengaku

tetap bersikap kooperatif. "Saya tetap kooperatif, bersedia dipanggil kapan saja," sebut Hukuasa Ndruru yang datang mengenakan baju batik berwarna coklat terang. Tentang statusnya yang sudah ditetapkan sebagai tersangka kasus itu, Ndruru mempersilahkan mempertanyakannya ke penyidik. "Saya tidak tahu alasan menjadi tersangka, tanyakan saja ke penyidik," katanya mengaku tidak terlibat dalam kasus tersebut. Sementara, berdasarkan keterangan penyidik Tipikor Poldasu, Ndruru

disangkakan terlibat dalam pengalihan lahan yang seharusnya untuk fasilitas umum menjadi lahan BBI. Dia diduga bekerjasama dengan empat lainnya yang kini sudah disidang di PN Tipikor Medan, masing-masing Sekda Nisel Asa'aro Laia, Asisten I Feriaman Sarumaha, adik kandung Bupati Nisel Firman Adil Dachi dan Rocky Duha, mengakibatkan negara dirugikan Rp9.9 miliar. Penyidik juga mengatakan status wakil bupati Nisel itu sudah tersangka, tetapi belum dilakukan

penahanan karena harus ada izin dari presiden. "Selain itu yang bersangkutan masih kooperatif," kata penyidik enggan menyebut nama. Namun dalam pemeriksaan sebelumnya, Ndruru mengatakan bahwa aktor di balik pengalihan lahan itu adalah Bupati Nisel, dengan mengatasnama adik bupati. "Sedangkan kami hanyalah korban perintah," katanya. Kasus itu bermula dari rencana Pemkab Nisel membangun fasilitas umum dan perkantoran pada 2012.

Pemkab kemudian mengeluarkan anggaran untuk membeli lahan sebesar Rp11 miliar. Pada akhirnya Pemkab membeli lahan seluas 6,4 Ha dari adik bupati, Firman Adil Dachi, yang kemudian diketahui harga lahan Rp865 juta, sehingga Pemkab Nisel dirugian Rp9,9 miliar. Selain itu, lahan yang semestinya untuk membangun fasilitas umum dialihkan untuk membangun BBI. Dari sinilah awal kasus itu terungkap, karena adanya dugaan penyelewengan. (DA)

andalas/dedi apriza

DITANYA - Wabup Nisel Hukuasa Ndruru saat ditanya wartawan usai diperiksa Penyidik Tipikor Direktorat Reserse Kriminal Khusus Polda Sumatera Utara dalam kasus dugaan korupsi pengadaan lahan untuk proyek Balai Benih Induk (BBI) Nisel TA 2012.


EKONOMI BISNIS

Kamis 21 Agustus 2014

harian andalas | Hal.

10

Sri Edy Swasono:

Boikot Ekonomi Harus Dilawan Medan-andalas Guru Besar Fakultas Ekonomi Universitas Indonesia (UI) Prof Dr Sri Edy Swasono mengatakan, globalisasi harus dihadapi melalui pendekatan dan scheme kerjasama, baik substansi maupun mekanisme. "Kita harus proaktif ikut berperan dalam The United Nations (PBB), WTO, APEC, dan ASEAN-Economic Community yang pada hakikatnya masing-masing merupakan forum kerjasama dan bukan forum bersaing," katanya dalam orasi ilmiahnya di acara Dies Natalies ke62 USU, di Auditorium USU, Medan, Rabu (20/8). Menantu Proklamator Kemerdekaan RI Bung Hatta ini mengemukakan, prinsip kerjasama harus saling menguntungkan dan tidak merugikan salah satu pihak, serta saling menghormati dan mengamankan kepentingan nasional masing-masing negara. Menurut dia, dalam kerjasama ekonomi internasional proteksi dan subsidi tidak perlu diharamkan, keduanya harus tetap merupakan pilihan sebagai stimulus dan motivasi melaksanakan pembangunan nasional. "Boikot ekonomi, sanksi-sanksi ekonomi dan semacamnya yang bertentangan dengan kepentingan nasional masing-masing negara anggota harus dihindari, dilawan atau ditolak secara bersama-sama," ucap dia. Dia mengatakan, persaingan global yang tidak ramah harus ditangkal melalui semangat kebersamaan. Sebaliknya kerjasama global harus lebih ditonjolkan untuk meredam persaingan yang saling merugikan. (HAM) andalas/hs poetra

Jelang Keputusan MK

Pelaku Pasar Tidak Kuatir Medan-andalas Hingga Rabu (20/8) menjelang putusan MK, sejumlah pelaku pasar saham terlihat tidak begitu kuatir menyambut keputusan tersebut. Terbukti IHSG bergerak normal dengan mencatatkan kenaikan tipis seiring dengan kinerja indeks bursa di Asia. “Meski demikian posisi beli nasabah juga tidak begitu banyak, namun mereka yang memutuskan untuk keluar terlebih dahulu dari pasar saham juga belum terlihat. Kondisinya masih dalam situasi yang normal-normal saja,”kata Pengamat Ekonomi Sumut,Gunawan Benjamin kepada andalas, Rabu (20/8). Sejauh ini, kata pelaku pasar banyak yang optimis MK akan memutuskan sengketa Pilpres sesuai dengan ekspektasi pelaku pasar sebelumnya. Namun, kata dia, tidak sedikit pula pelaku pasar yang lebih mengambil sikap wait and see, sembari berharap rencana MK memutuskan perkara tersebut tidak dibarengi dengan aksi anarkis. “Ya meski sejauh ini pada dasarnya pelaku pasar optimis menjelang keputusan MK namun kondisi keamanan juga harus tetap kondusif,” ucap Gunawan. Gunawan menambahkan, bila berkaca kepada analis fundamental dan teknikal, sebenarnya IHSG memiliki ruang koreksi yang terbuka. Mengingat IHSG sudah kemahalan mendekati angka 5.200. Terlebih faktor penggerak utama IHSG adalah karena sentimen, bukan dukungan fundamental ekonomi yang kokoh. Namun kata dia, sentimen ini yang mempengaruhi psikologis pasar, sehingga kenaikan IHSG bisa saja melampaui asumsi kajian ilmiahnya. Meski demikian Gunawan Benjamin merasa optimis IHSG akan mampu mencetak rekor tertinggi baru melampaui level indeks 5.200 di tahun ini. ”Ruang koreksi bagi IHSG juga berpeluang terjadi hingga kekisaran 4.850,” ungkapnya sembari menambahkan untuk melihat hasil esok hari satu yang diingat ada jargon yang kerap digunakan oleh pelaku pasar yakni Buy on Rumors, Sell on News. “Kalau diterjemahkan artinya kurang lebih adalah, membeli saham saat ada masalah yang tengah jadi rumor, namun lakukan penjualan saham bila isu tersebut sudah menjadi bukti otentik,” tandasnya. Sejauh ini, lanjut Gunawan, isu yang berkembang di MK adalah sentiment dalam bentuk rumor yang selama prosesnya berjalan IHSG mengalami tren kenaikan. Yang dirumorkan adalah bahwa MK akan tidak berbeda memenangkan Capres seperti keputusan KPU sebelumnya. “Nah disaat nanti MK memutuskan, maka hasil keputusan tersebut menjadi data otentik,” tuturnya. (SIONG)

THAMRIN PLAZA BINJAI 12.30-14.40-16.50-19.00-21.10

DAGING IMPOR IMPORPedagang sedang menyusun daging di Pusat Pasar, Medan, Rabu (20/8). Selama 10 Tahun kedepan Indonesia dipastikan bergantung pada impor daging sapi asal Australia. Pemerintah RI dan Australia telah meneken kerjasama pengadaan daging sapi. Kerjasama ini telah termuat dalam Partnership on Food Security in Red Meat and Cattle Sector yang akan berlangsung sampai tahun 2024.

PALLADIUM PLAZA BINJAI 13.00-14.50-16.40-18.30-20.20

Perombakan Direksi Dinilai Tak Akan Mampu Perbaiki BUMD Medan-andalas Kebijakan Wali Kota Medan Dzulmi Eldin merobak direksi di dua Badan Usaha Milik Daerah (BUMD) Pemko Medan, yakni Perusahan Daerah (PD) Pembangunan dan PD Rumah Potong Hewan (RPH), dinilai tidak akan mampu menyelesaikan masalah yang selama ini terjadi di dua BUMD tersebut. Penilaian ini disampaikan Elfanda Ananda, pengamat kebijakan anggaran Sumatera Utara, Rabu (20/8). Elfanda mengatakan, harusnya sebelum melakukan perombakan Wali Kota Medan Dzulmi Eldin telah mengantongi hasil evaluasi kinerja masing-masing direksi yang berganti posisi dari PD RPH ke PD Pembangunan dan sebaliknya. “Kita yakin kebijakan itu tidak akan mampu mengangkat citra atau memperbaiki kondisi kedua PD tersebut, yang selama ini juga tidak berkontribusi menambah pendapatan Pemko Medan. Kita tidak tahu apa

yang terlintas dibenak pak wali kota ketika menempatkan mereka di posisi tersebut,” kata Elfanda. Bahkan, menurut Elfanda, perombakan direksi pada dua PD tersebut tidak ada ubahnya menukar masalah dari satu tempat ke tempat lain. Problem yang ada di dua PD itu tetap akan berlanjut karena orang yang ditunjuk tidak bisa diharapkan. “Sejak mereka dilantik sekitar Januari 2012 lalu, PD yang mereka pimpin sebelumnya tidak menunjukkan perubahan signifikan. Kini malah posisi mereka dirobak. Harusnya sebelum kebijakan itu dilakukan wali kota melihat kemampun mereka memimipin selama ini,” ujar Elfanda. Lebih lanjut dikatakan Elfanda, penempatan Purtama Alkhairi sebagai Dirut PD Pembangunan yang sebelumnya Dirut PD RPH, dan posisinya digantikan Rafriandi Nasution yang sebelumnya menjabat Direktur Pengembangan PD Pembangunan, menimbulkan tandatanya besar betapa besarnya ketergantungan Pemko Medan terhadap kedua pejabat itu. Untuk itu, kata Elfanda, sudah seharusnya DPRD Kota Medan mengawasi perombahan jajran direksi di dua PD tersebut. Karena dikhatirkan penujukan ini hanya kepentingan oknum-oknum tertentu. “Ya

kalau Dewan juga melakukan pembiaran ini juga menjadi tandatanya besar, apakah oknum Dewan juga ikut ambil bagian dalam kepentingan itu,” tandasnya. Selain itu, tambah Elfanda, sejatinya penempatan orang-orang sebagai dewan direksi di BUMD Pemko Medan haruslah orang-orang yang memiliki kemampuan untuk memajukan perusahaan. Hal tersebut dapat dilakukan melalui seleksi seperti halnya fit and propertest oleh pihak independen. “Jangan sampai proses pemilihan direksi jadi ajang kepentingan politik maupun kepentingan kepala daerah. Kalau hal tersebut terjadi maka kita pesimis BUMD Pemko Medan akan berkembang seperti yang diharapkan,” pungkasnya. Sementara itu, Ketua Fraksi PKS DPRD Kota Medan Salman Alfarisi menilai, kinerja jajaran direksi PD RPH dan PD Pembangunan tidak professional. Wali Kota Medan seharusnya lebih menfokuskan bagaimana melakukan perbaikan sistem yang ada pada BUMD tersebut. “Jika sistem yang ada tidak dibenahi, PD RPH dan PD Pembangunan akan sulit berkembang. Seharusnya sistemnya dulu diperbaiki. Apalagi kita tahu yang duduk disana (direksi) adalah mantan-mantan pengurus partai,” katanya. (BEN)

Wacana Pengurangan Penjualan

Tiket Kereta Api Belum Diberlakukan Medan-andalas Kebijakan pengurangan penjualan tiket kereta api di loket stasiun, hingga kini belum diberlakukan oleh PT Kereta Api Indonesia (KAI) Divre I Sumut-Aceh meski sebelumnya ada wacana kebijakan itu diberlakukan 15 Agustus 2014. Jika kebijakan ini terealisasi, PT KAI optimis bisa mencapai target 100 persen dalam penjualan tiket online. "Hingga kini kita belum berlakukan kebijakan itu.Di daerah Jawa juga belum dilaksanakan. Permasalahannya karena belum ada keputusan resmi dari pusat," kata Humas PT KAI Divre I Sumut-Aceh, Jaka Jakarsih di Medan, Rabu (20/8). Jaka menjelaskan, peralihan pembelian tiket langsung ke stasiun menjadi pembelian tiket online bertujuan sebagai proses edukasi kepada masyarakat modern agar membiasakan diri membeli tiket kereta api melalui chanel eksternal. Layaknya seperti penumpang pesawat.

CTR.POINT XXI (3D) HERMES XXI (3D) 12.30-15.00-17.30-20.00 THE PREMIERE PLAZA 13.00-15.30-18.00-20.30 CTR.POINT XXI HERMES XXI PALLADIUM THAMRIN BINJAI 13.30-16.00-18.30-21.00

"Nantinya akan dikurangi secara bertahap dan akhirnya dihilangkan secara total. Dan targetnya, menjual tiket melalui online sebanyak 100 persen," imbuhnya. Meski kebijakan belum diberlakukan menurut Jaka, penumpang di Sumut kini lebih banyak melakukan pembelian tiket secara online Karena jauh lebih efesien.” Penjualan secara online tersebar di manamana dan kapan saja, seperti minimarket, website, agen perjalanan, kantor pos dan lainnya,” ungkap Jaka. Jaka merinci, hingga kini rata-rata penumpang di stasiun Medan untuk lokal terdapat 2.500 penumpang, ekonomi 2.600 penumpang, bisnis 1.200 penumpang dan eksekutif 1.000. Dari jumlah penumpang, 70 persen membeli tiket online, agen dan gerai waralaba, sedangkan 30 persen masih membeli di loket stasiun. Untuk harga tiket kereta api di loket

PALLADIUM 19.15-21.15 BINJAI 13.00-15.00-17.0019.00-21.00

HERMES XXI 12.30-14.40-16.50-19.00-21.10

stasiun dan ekternal (online red) tetap sama. Setelah mendapat nomor tiket maka penumpang mencetaknya menggunakan mesin cetak mandiri di setiap stasiun. "Kalau dulu masih ada perbedaan antara loket dan agen perjalanan atau online. Tapi sekarang sudah tidak ada, sehingga lebih baik beli dari rumah daripada harus ke stasiun terlebih dulu untuk pesan tiket," katanya. Sementara itu, Darmen(26) warga Rantau Prapat yang sering melakukan perjalan menggunakan kereta api mengatakan, ia lebih memilih membeli tiket online daripada di stasiun. Dan hal ini sudah dilakukannya sejak dua tahun lalu. "Tujuan diberlakukan tiket online sangat bagus dan semoga terealiasasi. Saya sendiri saja selalu beli tiket online, ini karena nga repot, dari gadget saja bisa, jadi datang ke stasiun tinggal print," ujarnya. (SIONG)

THAMRIN 12.15-14.35

9.500 Ton Beras Vietnam Segera Masuk Sumut Medan-andalas Sebanyak 9.500 ton beras impor dari Vietnam akan memasuki Sumatera Utara bulan ini (Agustus) untuk memperkuat stok bahan pangan utama di daerah itu dan sekitarnya. "9.500 ton beras yang masuk ke Pelabuhan Belawan itu merupakan sebagian dari 50.000 ton total impor secara nasional di bulan Agustus ini," kata Kepala Perum Bulog Divre Sumut Fasika Khaerul Zaman di Medan, Rabu. Secara total Sumut sendiri mendapat jatah 65.000 ton dari 500.000 ton total beras yang akan diimpor Bulog sesuai Surat Menteri Perdagangan RI tanggal 20 Juni 2014. Bulog akan mengimpor beras itu dari India, Kamboja, Myanmar, Thailand dan Vietnam. Dia tidak bisa memastikan, kapan tanggal masuknya beras impor asal Vietnam itu ke Pelabuhan Belawan dengan alasan impor itu dilakukan Pusat. Namun sesuai hasil Rapat Koordinasi Terbatas Bidang Perekonomian tentang Kebijakan Stabilisasi Pangan di Jakarta 10 Juni lalu dan berdasarkan Surat Menteri Perdagangan 20 Juni lalu tentang Izin Impor Beras Bulog sebanyak 500.000 ton, pasokan beras tersebut akan dilakukan secara bertahap yang dimulai pada Agustus ini. Dia menjelaskan, kebijakan impor tersebut untuk menjaga kestabilan pasokan beras di dalam negeri. Langkah itu dinilai semakin perlu karena berdasarkan angka ramalan Badan Pusat Statistik (BPS), produksi beras nasional turun 1,98 persen atau menjadi tinggal 69,87 juta ton dari tahun lalu yang mencapai 71,28 juta ton. Perkiraan produksi beras oleh BPS itu lebih rendah dari target produksi Pemerintah yang sebesar 73 juta ton. Selain produksi yang diramalkan menurun, pengadaan beras Bulog di dalam negeri juga lebih rendah dari tahun lalu. Hingga 18 Juli 2014, pengadaan beras Bulog hanya 1,86 juta ton dari periode sama tahun lalu 2,42 juta ton. Pengamat ekonomi Sumut, Wahyu Ario Pratomo menyebutkan, ketergantungan impor atas beras semakin mengkhawatirkan dan harusnya bisa ditekan. Salah satu cara untuk menekan impor adalah menghilangkan/menghapus kebijakan harga pembelian pemerintah (HPP) pada acuan pembelian beras ke petani dan mengganti sesuai harga pasar yang berlaku. Dengan harga pembelian sesuai harga pasar, maka Bulog bisa membeli lebih banyak beras petani karena masyarakat semakin bergairah bertanam padi menyusul harga jual yang bagus. (ANT)

PALLADIUM 12.45-14.55-17.05 THAMRIN 16.55-19.05-21.15 CTR.POINT XXI HERMES XXI 12.45-14.55-17.05-19.15-21.25

CTR.POINT XXI HERMES XXI PALLADIUM THAMRIN 13.00-15.30-18.00-20.30 PREMIERE 12.45-15.15-17.4520.15 PLAZA 12.30-15.00-17.30-20.00


RAGAM

Kamis 21 Agustus 2014

Banyak Dusun di Langkat Belum Nikmati Listrik Stabat-andalas Mereka memang tinggal di dusun, yang masih sangat kental dengan nuansa sebagai desa pertanian. Namun, walaupun begitu, dusun mereka sebenarnya tidak jauh dari ibukota kecamatan. Ironisnya, meski sudah 69 tahun Indonesia merdeka, namun sampai sekarang mereka belum juga menikmati pembangunan buah dari kemerdekaan. Setidaknya itulah yang dirasakan dan dikeluhkan warga Dusun 8 Desa Batu Melenggang dan beberapa dusun lainnya di Kecamatan Hinai Kabupaten Langkat. Mereka benar-benar tidak beruntung, sebab walau sudah 69 tahun Indonesia merdeka. Namun rumah dan kampung mereka belum juga terjangkau listrik PLN. Padahal, sudah berkali-kali mengusulkan ke pihak Perusahaan Listrik Negara (PLN) agar dusun mereka dipasang jaringan listrik. Karena belum memiliki jaringan listrik, bila malam tiba lingkungan mereka pun tampak gelap gulita. Untuk penerangan rumah, warga hanya menggunakan lampu minyak (lampu dinding). Bahkan bila minyak tanah sulit didapat, warga di sana terpaksa menggunakan lilin. Bila malam telah larut, sebagian besar lampu-lampu minyak atau lilin yang ada di rumah-rumah dimatikan. Akibatnya, kampung mereka pun langsung tampak seperti daerah tak berpenghuni. Sepi, sunyi dan gelap gulita, hanya suara jangkrik dan binatang malam lainnya yang terdengar. Begitulah kondisi terjadi di wilayah yang sebenarnya tidak begitu jauh dari ibukota kecamatan tersebut. Akibatnya anak-anak sekolah mengalami kesulitan yang besar saat mengerjakan Pekerjaan Rumah (PR) maupun mengaji, sebab hanya mengandalkan penerangan lampu minyak. Karena itu, warga mendesak agar Pemkab Langkat agar melobi pihak PLN sehingga mau memasang jaringan listrik di kampung mereka. "Sejak 1983 saya tinggal di kampung ini, namun sampai sekarang tidak ada tanda-tanda akan dibangun jaringan listrik untuk pasokan arus listrik ke rumah-rumah warga di sini,"ujar Maktur, warga setempat, kemarin. Karena itu, warga berharap agar melalui HUT Kemerdekaan RI ini Pemkab Langkat lebih memperhatikan lagi dan lebih peduli dengan warganya, sehingga mau membantu dengan sepenuh hati untuk memasukkan pasokan listrik kepada warga masyarakat di daerah tersebut bersama dengan pihak PLN. "Selama ini masyarakat menilai Pemkab Langkat masih belum maksimal melobi dan mendesak pihak PLN,” ujarnya. Hal sama dikatakan tokoh masyarakat Tg Pura, Mojon. Katanya, sudah sepantasnya semua dusun dan desa dipasang jaringan listrik agar bisa mengikuti perkembangan zaman dan persaingan global. "Kalau masih dibiarkan hidup tanpa jaringan listrik, berarti kita biarkan keterbelakangan melanda Kabupaten Langkat. Hal ini tentu patut menjadi perhatian bupati," katanya. Pantauan andalas, masalah ini sudah menguap sejak beberapa tahun lalu. Pada saat menjelang peringatan HUT Kemerdekaan RI, hal ini cenderung muncul dan kembali dipergunjingkan. Namun, sampai sekarang permasalahan itu tetap sama, tidak pernah selesai dan tuntas sebagaimana diharapkan. (BD)

harian andalas | Hal.

6

Direnovasi Pertengahan September 2014

Pedagang Pasar Balige Direlokasi ke Taman Kota Balige-andalas Pasar Balige, Tobasa akan mulai direnovasi pertengahan September mendatang. Untuk itu, para pedagang akan dipindahkan (relokasi) sementara ke pelataran taman Kota Balige di Jalan TD Pardede, Kelurahan Pardede Onan, Balige, Tobasa. “Rencananya, Pasar Balige akan mulai dibangun 12 September. Sebelum pengerjaan bangunan, seluruh pedagang akan direlokasi ke tempat yang telah disediakan di Taman Kota Balige,” kata Kadis Koperindag Marsarasi Simanjuntak SP kepada wartawan di Balige, kemarin. Diterangkan, Pasar Balige akan dibangun dua lantai permanen di atas lahan seluas 1999 meter persegi. Jadi bukan secara keseluruhan bangunan pasar dibangun. “Yang akan dibangun hanya sebahagian dari keseluruhan bangunan pasar sebelumnya. Jadi tidak semua pedangan di lokasi pasar akan direlokasi,”

RENOVASI Pasar Balige Tobasa akan mulai direnovasi pada pertengahan bulan September 2014 mendatang. terangnya. Tentang bangunan baru, di lantai I akan dibangun kios permanen sebanyak 92 unit. Sedangkan di lantai II dibebaskan melompong, sehingga para pedagang bebas menempati lokasi tersebut. "Pedagang yang menetap sebelumnya akan ditempatkan di bangunan baru lantai I. Sedangkan pedagang musiman akan ditempatkan di lantai II,” paparnya. Terkait relokasi, pihaknya telah

menyediakan kios sederhana dengan lantai dan atap sebanyak 156 kios di Taman Kota Balige dengan dana sebesar Rp 200 juta lebih dari APBD Tobasa. Bagi pedagang yang kiosnya sedang dibangun dipersilahkan berjualan di tempat yang telah disediakan. "Kios sementara yang kita bangun di Taman Kota, sederhana."Kendati demikian, bila pedagang ingin membangun lebih layak lagi, kita perbolehkan, asal tidak mengganggu lapak peda-

gang di sekitarnya,” harapnya. Dalam rangka menjaga situasi tetap terjaga dengan aman dan tertib serta memberikan pemahaman kepada para pedagang, pihaknya mengaku telah melakukan sosialisasi beberapa kali. Bahkan direncanakan akan melakukan koordinasi berupa pertemuan dengan para pedagang, tokoh masyarakat, pihak kecamatan dan kelurahan, Polsek dan Koramil Balige membicarakan relokasi dimaksud.

Rencana pembangunan Pasar Balige mendapat sambutan hangat dari para pedagang yang telah lama mendabakan perbaikan bangunan pasar itu. Namun di balik itu, mereka juga khawatir jika bangunan baru selesai, tidak lagi kebagian kios. “Pembangunan pasar ini sangat kami dukung. Namun yang menjadi pertanyaan dan membuat kami gelisah, apakah setelah dibangun nanti, pedagang menetap sebelumnya tetap kebagian kios ?," tanya Baginda Siagian (71) salah seorang pedagang. Hal senada diakui pedagang lainnya, Rusmina br Hutagaol (60) dan tetangga kiosnya Boru Gurning. Mereka berharap, relokasi yang dilakukan nanti jangan terlalu jauh dengan lokasi pasar. Sebab, mereka kawatir selama relokasi dagangan mereka tidak akan laku. Seperti diketahui, anggaran yang dialokasikan untuk pembangunan pasar tersebut sebesar Rp 7,9 M, sumber dana APBN 2014 dalam pos anggaran tugas pembantuan. Dari 43 kabupaten/ kota di seluruh Indonesia yang mendapat kesempatan itu, Tobasa satu-satunya di Sumut yang mendapat bantuan tersebut. (MG)

Pemkab Karo Diminta Kembali Gelar Pesta Budaya Mejuah-juah Kabanjahe-andalas Sudah 15 tahun lebih Pesta Budaya Mejuah-juah, Bunga dan Buah 'tertidur' sebagai sebuah event budaya mirip Festival Bunga Pasadena di Amerika Serikat yang telah berlangsung sejak 1890 dan diikuti puluhan negara. Pertama kali Pesta budaya Mejuah-juah, Bunga dan Buah digelar di kota wisata Berastagi semasa Bupati Karo alm Kol (Purn) Tampak Sebayang sekitar tahun 1980-an. Selain sebagai media promosi meningkatkan kunjungan wisatawan ke Tanah Karo, umumnya Berastagi yang dulu dikenal 'Parijs van Sumatera Utara' juga untuk melestarikan budaya tradisional Karo. Namun sayangnya, pesta budaya tersebut, 15 tahun belakangan seolah hilang dari kalender Dinas Budaya dan Pariwisata Kabupaten Karo. Warga mengaku rindu akan pesta budaya tersebut. “Tidak adag perlu disalahkan, yang penting bagaimana menggugah kembali, agar Pemkab Karo kembali menghidupkan event budaya yang menarik minat wisatawan tersebut," kata Bastanta Purba, Rabu (20/ 8) di Kabanjahe.

PAK AIAN ADA PAKAIAN ADATT Prosesi pakaian adat sejumlah daerah sering ditampilkan saat Pesta Mejuahjuah, Bunga dan Buah di Berastagi. Ritual seperti pesta budaya Mejuah-juah, Bunga dan Buah yang dulu rutin digelar setiap tahun, sangat menarik dan berkesan bagi wisatawan. "Namun sejak beberapa dekade belakangan ini, ntah apa penyebabnya kegiatan tersebut hilang," ujarnya. Dikatakan, selain buah-buahan, Tanah Karo juga terkenal sebagai penghasil berbagai jenis sayur-sayuran dan bunga-bungaan. Di Kota Brastagi dilaksanakan beberapa peristiwa pari-

wisata antara lain “Pesta Bunga & Buah” dan festival kebudayaan “Pesta Mejuah-juah” yang diadakan setiap tahun. "Setahu saya, Plt Bupati Karo, Terkelin Berahmana SH sangat mengapresiasi budaya Karo, mungkin belum ada masukan dari bawahannya terkait dengan pentingnya menghidupkan kembali ritual budaya tersebut,"sebutnya. Disamping itu, imbuh Bastanta, Tanah Karo juga memiliki tradisi yang telah turun temurun dilakukan yaitu pesta budaya

'Kerja Tahun' yang juga diselenggarakan setiap tahun oleh orang-orang Karo yang tinggal di daerah tersebut ataupun yang sudah merantau datang kembali ke perkampungan yang memiliki hubungan keluarga untuk saling berkunjung dan bersilaturahmi. Upacara kerja tahun merefleksikan kemandirian dan kedaulatan pangan masyarakat kuta (desa-red) dalam suku Karo yang masih bersifat subsistem. Alokasi pangan bagi perayaan kerja tahun serta sistem logistik yang

kuat mencerminkan kearifan lokal yang tangguh dalam hal kedaulatan pangan. Pola pertanian atau perladangan masyarakat Karo sangat memperhatikan pemenuhan kebutuhan penduduk akan pangan. “Budaya Kerja Tahun sebenarnya sangat layak dikemas jadi obyek wisata, tinggal lagi bagaimana Dinas Pariwisata mengemasnya secara kreatif untuk dijual kepada penikmat wisata, baik nusantara atau mancanegara," ujar Bastanta. Dulu, pada hari 'H' Pesta Budaya Mejuahjuah, Bunga dan Buah, digelar berbagai lomba tradisional Karo, seperti, lomba kreasi pawai kontingen kecamatan, sado hias, menunggang kuda, perkolong-kolong diiringi musik keyboard Karo, tari tradisional murid SD, SLTP dan SLTA seKabupaten Karo. Selanjutnya, pada hari kedua dan penutup akan dilaksanakan lomba pengantin Karo, putri Karo, putri Bunga, vocal group, seni lukis, lintas alam, seni lukis obyek wisata di Karo serta bisa lagi ditambah dengan lomba ukirukiran berbasis budaya Karo. (RTA)


RAGAM

Kamis 21 Agustus 2014

harian andalas | Hal.

7

Digugat ke KIP Sumut

BPK RI dan Pemohon Informasi Sepakat Berdamai

SIDANG - Majelis Komisioner Komisi Informasi Sumut, Ramdeswati Pohan, HM Zaki Abdullah, dan Mayjen Simanungkalit memimpin sidang ajudikasi nonlitigasi sengketa informasi antara Andi Khoirul Harahap melawan BPK RI Perwakilan Sumut di ruang sidang KIP Sumut, Medan, Rabu (20/8).

Sergai, Labura dan Humbahas Mitra Baru USAID PRIORITAS Medan-andalas USAID PRIORITAS menambah tiga kabupaten sebagai mitra baru program di Sumatera Utara (Sumut). Ketiga kabupaten tersebut adalah Serdang Bedagai (Sergai), Labuhan Batu Utara (Labura) dan Humbang Hasundutan (Humbahas). “Kami akan bekerja di 15 kabupaten/kota di Sumut. Ketiga kabupaten baru ini melengkapi 12 kabupaten/kota yang sudah terlebih dahulu menjadi mitra kami,” terang Juru Bicara USAID PRIORITAS Sumut Erix Hutasoit kepada wartawan di Medan, Selasa (19/8). Erix Hutasoit menyebut penambahan mitra baru tersebut sebagai keseriusan komitmen USAID PRIORITAS untuk memperluas jangkauan layanan pendidikan dasar bermutu di Sumut. Semakin banyak kabupaten/kota yang mendapat manfaat program ini, maka akan semakin baik mutu pendidikan. ”Sampai tahun 2017 kami bersama Gubsu (Gubernur Sumatera Utara), bupati dan wali kota mitra punya komitmen untuk bekerjasama meningkatkan mutu pendidikan dasar di provinsi ini,” tambahnya. Sedangkan Koordinator Provinsi USAID PRIORITAS Sumut Agus Marwan mengatakan, ketiga mitra baru tersebut dipilih karena punya keseriusan memperbaiki mutu pendidikan. Keseriusan itu dinyatakan melalui kesediaan mempercepat perluasan jangkauan program kebanyak sekolah di kabupaten masing-masing. ”Selain anggaran yang disediakan oleh USAID PRIORITAS, mitra baru kami ini juga mengalokasikan APBD untuk mendukung implementasi program,” tuturnya. Lebih lanjut Agus Marwan mengatakan, pihaknya akan mengembangkan 24 sekolah mitra (16 SD/MI dan 8 SMP/MTs) di setiap kabupaten. Selain itu, USAID PRIORITAS juga memberikan dukungan teknis untuk mengimplementasikan Program Penataan dan Pemerataan Guru (PPG) dan perencanaan pendidikan yang baik. Diperkirakan sekitar 11.000 siswa akan menerima langsung manfaat program ini. Bupati Humbahas Maddin Sihombing menyambut gembira kemitraan dengan USAID PRIORITAS. Maddin Sihombing optimis kerjasama ini bisa meningkatkan mutu pendidikan di Humbahas.”Kami siap memberikan dukungan yang dibutuhkan agar program ini berjalan dan memberikan hasil yang baik,” terangnya. Program USAID Prioritizing Reform, Innovation, Opportunities for Reaching Indonesia’s Teacher, Administrators, and Students (USAID PRIORITAS) adalah program lima tahun yang didanai oleh United States Agency for International Development (USAID). Program ini didesain untuk membawa pendidikan berkelas dunia kepada banyak siswa di Indonesia. (REL/HAM)

Medan-andalas Setelah sempat mangkir pada sidang perdana ajudikasi nonlitigasi atas gugatan sengketa informasi di Komisi Informasi Provinsi (KIP) Sumatera Utara (Sumut), akhirnya Badan Pemeriksaan Keuangan Republik Indonesia (BPK RI) Perwakilan Sumut menyerahkan Laporan Hasil Pemeriksaan (LHP) APBD Pemkab Labuhan Batu kepada pemohon pada sidang kedua, Rabu (20/8). Pada sidang ajudikasi dipimpin Ketua Majelis Komisioner HM Zaki Abdullah dengan masing-masing Anggota Majelis Mayjen Simanungkalit dan Ramdeswati Pohan, tiga kuasa hukum mewakili BPK sebagai termohon semula 'keukeuh' mempertahankan 5 poin yang diminta permohon.

Tiga kuasa hukum BPK RI Perwakilan Sumut yang menghadiri sidang ajudikasi nonlitigasi sengketa informasi Register 19/KIP-SU/S/VI/2014 itu, masing-masing Daniel Brahmana SH, Ermila Octhari SH, dan Ardhiyan Satria Pribadi SH. Namun setelah melalui mediasi, termohon akhirnya menyerahkan dokumen informasi yang dimohonkan pemohon. Informasi yang dimohonkan yakni fotokopi laporan hasil pemeriksaan BPK terhadap proyek pembangunan kolam renang di Kelurahan Padang Matinggi, Kecamatan Rantau Utara, Kabupaten Labuhan Batu tahun anggaran 2006-2011. Kemudian fotokopi bestek gambar, fotokopi rencana anggaran biaya, daftar jumlah ke-

rugian negara, dan fotokopi laporan BPK kepada instansi terkait atas dugaan pidana pada pelaksanaan proyek. Andi Khoirul Harahap dan Rustam Sitompul, warga Rantau Utara, Labuhan Batu, yang mengajukan permohonan informasi kepada BPK-RI Perwakilan Sumut terkait proyek itu harus menempuh jalur ajudikasi non Litigasi di KIP Sumut karena pihak BPK tak memenuhi permohonan informasi yang mereka butuhkan. Dalam sidang ajudikasi non litgasi di KIP Sumut, majelis komisioner menawarkan jalur mediasi untuk menyelesaikan sengketa informasi antara para pihak. Ternyata dalam mediasi dipimpin Mayjen Simanungkalit dan Ramdeswati Pohan masing-masing sebagai Me-

diator dan Co Mediator, kedua pihak, yakni pemohon dan termohon sepakat mengakhiri sengketa dengan perdamaian. Termohon bersedia memberikan informasi terkait LHP BPK RI terhadap pelaksanaan APBD Labuhan Batu TA 2006-2011. Sedangkan informasi lainnya yang semula dimohonkan pemohon, dinyatakan tidak lagi diperlukan oleh pemohon. Mayjen Simanungkalit menyebutkan, pilihan mengakhiri sengketa dengan perdamaian adalah pilihan para pihak, yang dilegalkan dalam penyelesaian sengketa informasi di komisi informasi selain melalui ajudikasi nonlitigasi. “Mediasi dan ajudikasi nonlitigasi, adalah bentuk penyelesaian sengketa informasi di komisi informasi,” kata Mayjen Simanungkalit. (REL/GUS)

Bank Sumut Syariah Cabang Tebing Tinggi Dituding Rugikan Nasabah Medan-andalas Salah seorang nasabah Bank Sumut Syariah Cabang Tebing Tinggi, M Ahmadi Purba mengaku sangat dirugikan oleh Bank Sumut Syariah cabang Tebing Tinggi. Bahkan, pria yang berprofesi sebagai pengusaha perumahan (developer) itu, mengaku merasa ditipu, dicemarkan nama baiknya serta dibunuh karakternya oleh Bank yang berkantor di Jln. Sutomo Kota Tebing Tinggi itu. Hal itu disampaikan pria

berusia 30 tahun yang tinggal di kawasan Kec. Pagar Merbau itu kepada wartawan, Rabu (20/8) sore. "Saya dikasi modal kerja konstruksi. Namun tidak bisa KPR, tanpa alasan jelas. Sementara

bagi hasil tetap berjalan," ungkap Mahdi. Lebih lanjut, Mahdi mengaku sudah menangani beberapa kredit macet di Bank Sumut Syariah. Namun, diakui Mahdi kalau dirinya malah

sengaja dimacetkan dengan cara tidak dibolehkan KPR, dengan alasan yang juga tidak jelas. Disebutnya, dirinya sangat kecewa dengan kebijakan itu. Dikatakannya kalau kewajibannya membayar kredit selama 2 tahun lebih, tidak pernah ada masalah. "Terlebih, alasan mereka kalau sertifikat tidak siap. Padahal, sejak 2 tahun lalu, saya mengurus sertifikat pada Notaris mereka, dengan biaya Rp50 juta lebih," sambung Mahdi. Atas keadaan itu, Mahdi

mengaku kecewa sehingga, meminta pendampingan oleh Lembaga Swadaya Masyarakat (LSM) Strategi. Dikatakannya hal itu karena dirinya tidak kunjung mendapat keterangan jelas dari pihak Bank Sumut Syariah cabang Tebing Tinggi. Terlebih, disebutnya kalau dirinya sudah sempat melakukan kesepakatan untuk bertemu dengan pihak pimpinan Bank Sumut Syariah, namun seketika kesepakatan itu batal dengan alasan tidak jelas. "Pihak LSM Strategi juga sudah memberikan penjelasan pada saya. Mereka juga mengaku sudah menyurati namun tidak dijawab dan sudah

mendatangi langsung, namun tidak dapat bertemu dengan pimpinan Bank Sumut Syariah cabang Tebing Tinggi," ujar Mahdi mengakhiri. Sebelum mengakhiri, Mahdi menyebut kalau kondisi itu, tidak dirasakannya sendiri. Disebutnya, beberapa rekan seprofesinya dan nasabah lainnya, pernah mengadu menyampaikan keluahan akan hal itu pada dirinya. Untuk itu, Mahdi berharap pihak Bank Sumut Pusat segera turun tangan. Disebutnya, masalah itu tidak terlepas dari permasalahan internal yang saat ini terjadi di Bank Sumut Syariah cabang Tebing Tinggi. (HER)

Danrem 023/KS Buka Pencanangan Bhakti Sosial TNI Manunggal-KB-KES KOMANDAN Korem (Danrem) 023/Kawal Samudera, Kolonel Kav. Abdul Rahman Made, membuka Pencanangan Bhakti Sosial TNi-KB-KES terpadu tingkat Kab. Tapanuli Tengah (Tapteng) dan wilayah jajaran Korem 023/KS tahun 2014, Rabu (20/8) di Halaman RSUD Pandan, Tapteng. Bhakti sosial TNI Manunggal-KB-KES ini kerjasama antara BKKBN dengan TNI dengan melibatkan personel unsur TNI, BKKBN Provinsi dan BKKBN Tapteng, dan masyarakat. Turut hadir pada cara tersebut, Kepala Perwakilan BKKBN Provinsi Sumatera Utara drg Widwiono M.Kes, Bupati Tapteng Raja Bonaran Situmeang SH.MHum, Danlanal Sibolga Letkol Laut (P) Ivan Gatot Prijanto, S.E, mewakili Kapolres Tapteng, Dansat Radar 234 Mayor Lek

Amzidil, Sekdakab Tapteng Hendri Susanto Lumbantobing, Ketua TP PKK Tapteng Ny Normaida Raja Bonaran Situmeang, para SKPD, Camat, tokoh masyarakat, tokoh agama, para penyuluh KB Tapteng dan kader KB seTapteng. Ketua Satgas Pencanangan Bhakti Sosial Program KB-KES Nasional TNI dan Kesehatan Terpadu Tapteng dan Kota Sibolga, Komandan Kodim 0211/TT Letkol Inf Indra Kurnia S.Sos dalam laporannya mengatakan, jumlah peserta KB baru tahun 2014 ini sebanyak 5230 akseptor, yakni di Tapteng sebanyak 3790 akseptor dan Kota Sibolga sebanyak 1440 skseptor. Sementara pencapaian peserta KB aktif hingga Mei 2014 di Tapteng mencapai 33.816 akseptor dan di Kota Sibolga 1230 akseptor. "Kegiatan ini digelar selama

enam bulan yang dimulai pada Mei-Oktober 2014, dengan sasaran keluarga berencana dan keluarga reproduksi, kesehatan reproduksi remaja (KRR), pemberdayaan dan ketahanan keluarga, immunisasi lingkungan, kesehatan ibu dan anak, dan komunikasi, informasi, edukatif (KIE)," jelas Indra. Bulan Bhakti TNI Manunggal-KB-Kes juga menggelar operasi kontrasepsi mantap (Konta) secara gratis kepada 100 orang akseptor perempuan, penyerahan BKB KIT berupa alat-alat permainan educative dan penanaman pohon untuk ruang hijau terbuka di lingkungan RSUD Pandan. Danrem 023/KS Kolonel Kav. Abdul Rahman Made dalam sambutannya mengatakan, bhakti sosial TNI-KB-KES di wilayah Korem 023/Kawal Samudera melalui Kodim 0211/

TT merupakan wujud kepedulian TNI untuk mencapai sasaran percepatan revitalisasi program KB Nasional secara optimal. Sehingga diharapkan dapat mewujudkan keberhasilan pembangunan dibidang kesejahteraan dalam upaya mewujudkan ketahanan nasional. "Salah satu prioritasnya adalah pelaksanaan percepatan revitalisasi program KB bagi masyarakat berpendapatan rendah dalam rangka membangun keluarga kecil yang sehat, bahagia dan sejahtera," tuturya. Selain itu, tambah Abdul Rahman Made, kegiatan Bhakti Sosial kerjasama antara TNI dengan BKKBN, IBI dan Dinas Kesehatan, telah memberikan kontribusi yang luar biasa, khususnya dalam meningkatakan pencapaian peserta KB baru MOP Medis Operasi Pria/vasektoni)

khususnya di Tapteng Negeri Wisata Sejuta Pesona. Bhakti sosial ini juga telah memberikan dampak yang positif terhadap pandangan masyarakat mengenai pentingnya mengikuti program KB sehingga upaya pengendalian pertumbuhan penduduk dapat dilaksanakan secara berlanjut," ujarnya. Sementara itu, Bupati Tapteng Raja Bonaran Situmeang SH.MHum berharap, melalui kegiatan ini, semua pihak diharapkan aktif memberikan penjelasan dan sosialisasi kepada masyarakat tentang pentingnya program KB dan kesehatan guna mewujudkan keluarga kecil bahagia serta untuk menanggulangi terjadinya gizi buruk pada anak balita, angka kematian ibu dan pertambahan penduduk di Kab. Tapanuli Tengah. (AT)


OLAHRAGA

Kamis 21 Agustus 2014

harian andalas | Hal.

8

Piala Super Spanyol

Arsenal Tertahan di Kandang Besiktas Paris-andalas Arsenal yang mengakhiri pertandingan dengan sepuluh pemain hanya mampu bermain imbang 00 di markas Besiktas pada pertandingan putaran pertama playoff Liga Champions yang berlangsung Rabu (20/8) dinihari WIB. Sedangkan Athletic Bilbao menggenggam keuntungan setelah mampu bermain imbang 1-1 di kandang Napoli. Demba Ba nyaris memberi start impian bagus bagi Besiktas di Istanbul ketika upayanya tidak lama saat pertandingan baru bergulir membentur mistar gawang, setelah bola gagal diamankan kiper Arsenal Wojciech Szczesny. Ba kembali menguji Szczesny dengan sepakan voli, sedangkan Olivier Giroud dan Santi Cazorla hampir membawa The Gunners unggul sebelum Ba, yang membukukan trigol saat melawan Feyenoord di putaran sebelumnya, melepaskan tembakan yang melebar pada akhir babak pertama yang berlangsung ketat di Turki. Olcay Sahan menyia-nyiakan peluang bagus untuk membawa Besiktas unggul pada awal babak kedua yang pasti amat disesali pelatih Slaven Bilic, sedangkan pelatih Arsenal Arsene Wenger tidak akan dapat memainkan Aaron Ramsey pada pertandingan kedua Rabu depan setelah pemain Wales itu mendapatkan kartu kuning kedua 10 menit sebelum pertandingan usai. Arsenal nyaris mengamankan kemenangan pada fase akhir pertandingan, namun Tolga Zengin melakukan penyelamatan menawan untuk menepis upaya pemain pengganti Alex Oxlade-

Chamberlain menuju tiang gawang, dan menjaga peluang Besiktas untuk maju ke putaran selanjutnya. Athletic Bilbao mengamankan gol tandang yang vital melalui Iker Muniain beberapa saat sebelum turun minum di Naples, dan akan menjalani pertandingan kedua pada Rabu depan di San Mames sebagai favorit meski Gonzalo Higuain mencetak gol penyama kedudukan bagi Napoli untuk membuat pertandingan berakhir dengan skor imbang 1-1. Stefan Kiessling, Karim Bellarabi, dan Heung Min Son mencetak gol untuk tim Bayer Leverkusen di Denmark, ketika pasukan Roger Schmidt membawa pulang kemenangan 3-2 di kandang FC Copenhagen. Mathias Joergensen membatalkan gol pembuka Kiessling sebelum Daniel Amartey membawa tim Denmark itu berbalik unggul, namun gol-gol dari Bellarabi dan Son membawa Leverkusen memenangi pertandingan. Gol-gol di tiap-tiap babak dari Franz Schiemer dan Jonathan Soriano membawa juara Austria Salzburg menang 2-1 atas tamunya Malmo, namun cedera yang diderita Emil Forsberg menjelang pertandingan usai membuat peluang tim Swedia itu untuk mencapai fase grup Liga Champions untuk pertama kalinya semakin mengecil. Juara Eropa 1986 Steaua Bucharest memiliki modal keunggulan 1-0 menuju pertandingan kedua melawan tim Bulgaria Ludogorets, setelah Alexandru Chipciu mencetak gol kemenangan bagi tim Romania itu pada menit ke-88. (ANT)

MADRID DITAHAN ATLETICO 1-1 Madrid-andalas Real Madrid tak mampu meraih kemenangan pada laga leg pertama Piala Super Spanyol. Menghadapi Atletico Madrid di kandang sendiri, Los Merengues ditahan rival sekotanya itu dengan skor 1-1. Madrid sebenarnya sangat dominan pada laga di Santiago Bernabeu, Rabu (20/8) dinihari WIB. Statistik ESPN FC mencatat mereka unggul penguasaan bola 70:30. Madrid membuat 18 percobaan mencetak gol dan empat di antaranya tepat sasaran. Sementara itu, Atletico melepaskan delapan tembakan dan lima di antaranya mengarah ke gawang. Meski mendominasi permainan, Madrid baru bisa bikin gol di sepuluh menit terakhir waktu normal. Gol tim tuan rumah dicetak oleh bintang anyarnya, James Rodriguez. Namun, Madrid tak mampu mempertahankan keunggulannya itu. Atletico mampu menyamakan skor di sisa waktu lewat sontekan Raul Garcia. Hasil ini menguntungkan Atletico. Pasalnya, leg kedua akan digelar di kandang Atletico, Vicente Calderon, Sabtu (23/8) dinihari WIB. Peluang pertama menjadi milik Madrid. Gareth Bale melepaskan tembakan dari luar kotak penalti pada menit ke-11, tapi

arahnya masih melebar ke samping gawang. Atletico yang cuma mengandalkan serangan balik ternyata mampu membahayakan gawang Madrid. Pada menit ke-14, tembakan voli Mario Mandzukic masih bisa diantisipasi oleh Iker Casillas. Beberapa saat kemudian, kesalahan Sergio Ramos membuat gawang Madrid kembali terancam. Beruntung buat Madrid, masih ada Casillas yang membendung tendangan Saul Niguez. Kendati sangat dominan dalam penguasaan bola, Madrid kesulitan untuk menciptakan peluang. Kedisiplinan para pemain Atletico dalam menjaga wilayahnya membuat tim tuan rumah tak banyak mengancam. Cristiano Ronaldo berpeluang mencetak gol pada menit ke-41. Namun, sundulannya meneruskan umpan Bale masih melebar. Dua menit setelah babak kedua dimulai, Bale yang menerima umpan dari Dani Carvajal mendapatkan ruang tembak cukup ideal. Akan tetapi, penyelesaiannya dimentahkan oleh penjaga gawang Atletico, Miguel Angel Moya. Carvajal kemudian mendapatkan kesempatan saat laga memasuki menit ke-54. Dia melepaskan tembakan dari luar kotak penalti,

namun arahnya masih sedikit melambung. Ramos yang naik membantu serangan juga punya peluang pada menit ke-63, tapi belum mampu memecahkan kebuntuan. Sundulannya masih melenceng. Dari situasi tendangan bebas, Bale kembali menjajal peruntungannya pada menit ke-69. Tembakannya bisa dibendung Moya. Toni Kroos yang memanfaatkan bola rebound juga gagal bikin gol karena sepakannya melambung tinggi. Beberapa saat kemudian, tembakan James juga tak mengarah ke sasaran. Madrid akhirnya mendapatkan gol yang mereka cari pada menit ke-80. Dalam sebuah kemelut di kotak penalti, James menyambar bola liar dengan kaki kanannya untuk menjebol gawang Atletico. Akan tetapi, keunggulan Madrid tak bertahan lama. Berselang delapan menit, Atletico menyamakan kedudukan lewat kaki Garcia. Garcia yang tak terkawal di mulut gawang Madrid dengan mudah membelokkan tendangan sudut Koke ke dalam gawang. Di sisa waktu, Madrid mengajukan klaim penalti setelah tendangan Carvajal mengenai tangan Mario Suarez. Namun, wasit tak mengabulkannya.

HASIL PLAYOFF LIGA CHAMPIONS: Besiktas (Turki) 0-0 Arsenal (ENG) FC Copenhagen (Denmark) 2-3 Bayer Leverkusen (Jerman) S. Bucharest (Romania) 1-0 Ludogorets (Bulgaria) Napoli (Italia) 1-1 Athletic Bilbao (Spanyol) Salzburg (Austria) 2-1 Malmo (Swedia)

Duff Jagokan Chelsea Juara Premier League Melbourne-andalas Chelsea langsung tampil bagus di pekan pertama Liga Inggris. Damien Duff pun langsung menjagokan bahwa The Blues akan menjadi kampiun di musim 2014/ 2015. Setelah gagal meraih gelar musim lalu, Chelsea lantas berbenah dengan mendatangkan beberapa pemain baru. Cesc Fabregas, Diego Costa, dan Felipe Luis, merupakan pemain anyar yang didatangkan ke Stamford Bridge. Satu rekrutan baru lagi adalah Didier Drogba yang memutuskan kembali ke London Barat. Dengan komposisi pemain baru itu, Chelsea langsung menggebrak. Sempat tertinggal lebih duku saat melawat ke kandang Burnley, Selasa (19/8). 'Si Biru' akhirnya menang dengan skor akhir 3-1. Mereka pun untuk sementara bertengger di peringkat pertama klasemen. Kontribusi positif langsung

diberikan oleh dua rekrutan baru. Costa mencetak satu gol, dan Fabregas menyumbangkan dua assist. Eks winger Chelsea di tahun 2003-2006, Duff, menilai bahwa mantan timnya itu memang favorit juara. "Jelas bahwa Chelsea merupakan tim favorit. Jika Jose Mourinho tak memenanginya di tahun pertama, di selalu memenanginya di tahun kedua. Saya tak berpikir bahwa Anda bisa melihat melampaui mereka," ucap. (SW)

Banding Barcelona Ditolak FIFA Zurich-andalas Barcelona menelan kekalahan saat melakukan banding terhadap keputusan untuk menskors mereka dari bursa transfer untuk dua bursa transfer secara berturutturut. Demikian badan sepak bola dunia FIFA dalam pernyataannya yang dirilis pada Rabu (20/8). Sebagai hasilnya, Barca, yang dinyatakan bersalah karena melanggar peraturan-peraturan transfer internasional untuk pemainpemain berusia di bawah 18 tahun, akan dilarang mendaftarkan pemain-pemain pada bursa transfer Januari serta bursa transfer mu-

sim panas 2015. Sementara itu, Barcelona sudah sangat aktif di bursa transfer musim panas ini. Namun jika Luis Enrique masih membutuhkan pemain, maka Los Cules dengan senang hati mencarikan yang sesuai kriteria sang pelatih. Barca jadi tim paling banyak mengeluarkan dana transfer dengan total 153 juta euro untuk mendatangkan Ivan Rakitic, Marc-Andre Ter Stegen, Claudio Bravo, Luis Suarez, Jeremy Mathieu, dan Thomas Vermaelen. Suarez jadi yang termahal dengan menghabiskan dana sekitar 80 juta euro.(ANT)

James Rodriguez Gembira KEGEMBIRAAN James Rodriguez usai menandai debutnya di Santiago Bernabeu dengan gol tidak lengkap karena Real Madrid harus puas berimbang dengan Atletico Madrid. Berharap bisa terus bikin gol, James pun bertekad membantu Madrid menang di markas Atletico. Dalam partai leg pertama Piala Super Spanyol, Rabu (20/8) dinihari WIB, Madrid memimpin lebih dulu atas Atletico. Gol itu dibuat James Rodriguez di menit ke-81, meski kemudian gol dari Raul Garcia di menit ke-88 membuat laga berakhir 1-1. Setelah diboyong dari Monaco dengan harga yang kabarnya mencapai 80 juta euro pada musim panas, gol itu menjadi persembahan pertama James Rodriguez untuk Madrid. Kian istimewa karena itu terjadi dalam penampilan pertamanya di markas Madrid. Maka pemain internasional Kolombia 23 tahun itupun sedikit kecewa karena kegembiraannya tidak lengkap akibat hasil seri El Real. "Aku gembira karena ini merupakan hari impian. Aku bikin gol, tapi kami ingin menang dan tak terwujud," tuturnya di situs resmi Real Madrid. "Perlahan-lahan aku akan bisa sampai ke performa maksimal dan aku juga terus berbenah dalam latihan. Semoga saja aku bisa bikin banyak gol di sini," harap pemain yang masuk menggantikan Cristiano Ronaldo di awal babak kedua laga tersebut. Di leg kedua Madrid akan menyambangi Vicente Calderon, yang menjadi markas Atletico, Sabtu (23/8) dinihari WIB. James Rodriguez bertekad bisa berkontribusi buat Madrid jika nanti kembali dipercaya untuk turun bermain. "Kami sempat memimpin, tapi kini kami mesti berusaha untuk menang di Calderon. Di sana nanti butuh kesabaran, mencari ruang, memainkan bola, dan berusaha bikin gol. Tim-tim hebat mesti bisa menang bagaimanapun caranya. Semoga aku bisa membantu timku meraih kemenangan di sana," tegasnya. Sementara itu, meski kalah dominan, Atletico Madrid terbilang sukses membatasi Real Madrid menciptakan peluang. Pelatih Diego Simeone pun memuji penampilan kompak anak asuhnya itu. "Kami tampil di pertandingan dengan karakteristik yang kami miliki, sehingga kami bisa mendapatkan kesempatan. Kami tampil lebih seperti yang kami inginkan daripada seperti yang mereka mau, kami bertahan rapat dengan kotak penalti, dan kami punya tiga atau empat kesempatan untuk mencetak gol," sahut Simeone di situs resmi klub. Sedangkan pelatih Carlo Ancelotti menyatakan, hasil tersebut memang memberikan keuntungan kepada Atletico Madrid. "Tim bermain baik. Pada babak pertama kami tak punya kecepatan yang bagus, tapi kami tampil sangat baik pada babak kedua. Kami memegang kontrol sepanjang pertandingan, tampil menekan di depan, dan bermain bagus. Tiga gelandang tampil sangat oke," ujar Ancelotti di situs resmi klub. "Kami membuat kesalahan dalam situasi bola mati. Iker tak bisa melakukan apa-apa dalam situasi itu karena ada seorang pemain di depannya," lanjut Ancelotti. Dengan hasil imbang ini, Madrid wajib menang di leg kedua yang akan digelar di Vicente Calderon, Sabtu (23/8) dinihari WIB. Mereka juga akan jadi juara kalau meraih hasil imbang dengan skor lebih besar daripada 1-1. "Mereka punya sedikit keuntungan karena kami harus mencetak gol di Calderon. Kami akan berusaha mencetak gol di sana," tutur Ancelotti. "Kalau kami bisa mengulangi penampilan pada pertandingan hari ini, kami akan memenangi Piala Super Spanyol," katanya. (DTS/ DBS)

Rojo Sudah Lama Impikan MU MARCOS ROJO sudah tak sabar untuk segera bergabung dengan Manchster United (MU) setelah kesepakatan transfer tercapai. Mimpi bermain untuk 'Setan Merah' sudah dibangun pesepakbola 24 tahun itu sejak enam tahun silam. Adalah rekan satu tim seasama di Estudiantes, Juan Sebastian Veron, yang kerap diajaknya berdiskusi. Mereka bersama-sama di Estudiantes sejak 2008. Veron setahun lebih dulu berada di klub itu, mulai 2007, barulah Rojo mengikuti. Nah, Veron pernah dua musim di MU, mulai 2001-2003. "Bermain di Manchester United

adalah mimpi saya. Kebanggaan bertambah karena saya mempunyai kesempatan bekerja dengan Louis van Gaal," kata Rojo kepada radio Continental dan dikutip Daily Mail. "Saya berdiskusi dengan Juan Sebastian Veron tentang Manchester United ketika kami sama-sama di Estudiantes. Saya selalu menyukai sepakbola Inggris dan saya harus bisa beradaptasi dengan gaya yang baru nanti," ucap pemain 24 tahun tersebut. Kesepakatkan transfer Rojo diumumkan MU lewat situs resminya. Bek timnas Argentina itu tinggal

menyelesaikan tes medis dan kesepakatan pribadi. Disebutkan, Rojo bernilai 10 juta euro atau setara dengan Rp 155,68 miliar dengan pembayaran dua tahap. Pertama 5 juta euro, sisanya dilunasi pada pertengahan 2015. Sebagai bagian dari transfer Rojo, MU akan meminjamkan Nani ke Sporting selama semusim. Sebagai klub lamanya, Nani tak asing lagi dengan Sporting. "MUFC sudah mencapai kesepakatan dengan Sporting Lisbon untuk pembelian Marcos Rojo, dan akan menuntaskan tes medis serta

kesepakatan pribadi. Pengumuman selanjutnya akan dibuat ketika proses transfer tuntas," demikian pernyataan resmi MU. Rojo sendiri bakal jadi pembelian ketiga MU musim ini setelah Ander Herrera dan Luke Shaw, yang diproyeksikan mengisi posisi bek tengah serta bek sayap kiri. (DTS)


OLAHRAGA

Kamis 21 Agustus 2014

harian andalas | Hal.

9

Kejurnas Ateltik Senior

Maria Raih Emas Pertama

Jelang Manny Pacquiao vs Chris Algieri

Roach: Algieri Bukan Lawan Sepadan untuk Pacquiao Manila-andalas Freddie Roach tak segan sesumbar untuk lebih dulu melempar prediksi, bahwa petinju didikannya, Manny Pacquiao bisa menang mudah atas Chris Algieri. Tak tanggung-tanggung, pelatih flamboyan itu menyebut Algieri sebenarnya belum pantas berdiri satu ring dengan Pacman. Algieri muncul jadi penantang utama Pacquiao untuk laga wajib mempertahankan gelar WBO kelas welter, pada 22 November mendatang di Makau, China. Meski punya catatan belum terkalahkan, sebenarnya Algieri bukan lawan yang sempat diharapkan Roach, melainkan Ruslan Provodnikov – yang juga anak asuh Roach, untuk jadi lawan berikutnya buat Pacquiao. “Dia (Algieri) bukan kelasnya Manny. Dia terlalu dini mendaki posisi ini (jadi penantang Pacquiao, walau sebenarnya dia petinju yang bagus,” tutur Roach, sebagaimana dilansir East Side Boxing, Rabu (20/8).

Terlepas dari ungkapan Roach di atas, Algieri pribadi beberapa waktu lalu mengaku siap tempur untuk adu jotos dalam satu ring dengan Pacquiao. Walau takkan dipandang sebagai unggulan untuk menang, Algieri malah berlaku santai —alih-alih tegang atau cemas dengan nama besar Pacquiao. Buktinya, Algieri sedikit bergurau dengan menantang Pacquiao melakoni aksi yang tengah jadi tren, Ice Bucket Challenge — tantangan unik menyiramkan seember es ke sekujur tubuh dalam rangka aksi amal. Sayangnya tantangan itu ditolak lewat salah satu manajer Pacquiao, Eric Pineda,: “Manny hanya mengabaikan (tantangan Ice Bucket dari Algieri) dan sejauh ini dia tak mau merespons-nya,” timpal Pineda. “Saya tak tahu apakah dia akan berubah pikiran, tapi saya rasa itu takkan terjadi. Saat ini Manny sibuk dengan beberapa hal lainnya,” tuntas sang manajer. (OZ)

Maidana: Mayweather Bukan Lawan yang Sulit Las Vegas-andalas Pertarungan Floyd Mayweather Jr kontra Marcos Maidana jilid kedua bakal digelar 13 September 2014 di MGM Grand Arena, Las Vegas, Nevada, Amerika Serikat. Maidana yang kalah angka dari Mayweather pada duel pertama sesumbar, calon lawannya itu tidak sebaik yang orang-orang pikirkan. Maidana yakin dia punya peluang besar memenangi pertemuan keduanya dengan petinju asal AS tersebut. Penampilan mengesankan Maidana pada pertarungan pertama yang berjalan 12 ronde, membuat tak sedikit yang percaya petinju asal Argentina itu bakal menyulitkan Mayweather. "Dia (Mayweather) tidak sebagus yang orang pikirkan. Saya bisa dorong dia ke tali dan mendaratkan pukulan. Jadi, dia bukan lawan yang sangat sulit atau tidak terkalahkan seperti yang orang pikirkan. Dia mudah

dipukul,” kata Maidana, seperti dilansir Givemesport, Rabu (20/8). "Anda dapat memukul dia. Saya membuat kesalahan, dan agak terlalu cemas pada pertarungan pertama. Dia tidak pernah menyakiti saya, tapi saya respek dengan pukulan yang dimilikinya. Anda harus menghormatinya,” ujarnya. Maidana jelas cukup percaya diri menjelang bergulirnya pertarungan jilid keduanya dengan Mayweather. Maidana merasa petinju berusia 37 tahun itu tidak banyak memperbaiki penampilan dibanding dirinya sebelum duel digelar. "(Mayweather) jelas bisa berubah dan menjadi lebih baik, tapi saya bisa berubah dan menjadi lebih baik juga. Satusatunya yang bisa dilakukan adalah memukul dan itulah yang dia lakukan pada pertarungan pertama. Dia banyak bergerak. Apa yang dia lakukan lagi selain itu,” imbuhnya. (VN)

MELEWATI – Pemain PSMS Medan Sutrisno (kiri) berusaha melewati pemain PSAP Sigli Agus Setiawan (kanan) pada laga kompetisi Liga Indonesia Divisi Utama 2014, di Stadion Teladan Medan, Rabu (20/8).

PSMS Medan Gilas PSAP 5-0 Medan-andalas PSMS Medan berhasil memenuhi ambisinya untuk menambah tiga poin setelah berhasil menggilas tamunya PSAP Sigli dengan skor 5-0 dalam lanjutan Kompetisi Divisi Utama Liga Indonesia di Stadion Teladan Medan, Rabu (20/8). Dengan kemenangan telak atas tim asal Aceh tersebut, membuat posisi PSMS semakin manjauh dari jurang degradasi dengan nilai 16, sementara PSAP sendiri masih bertahan di posisi paling buncit dengan nilai 12. PSMS yang berjuang terhindar dari degradasi, sejak menit-menit awal pertandingan langsung menekan barisan pertahanan lawan dengan permainan cepat dari kaki ke kaki yang sesekali diselingi umpan panjang langsung mengarah ke jantung pertahanan lawan. Duet ujung tombak PSMS

Medan Sutrisno dan Fazar Adinata juga terlihat beberapa kali berhasil menusuk hingga ke kotak penalti lawan, dan menciptakan beberapa peluang, namun barisan pertahanan lawan cukup sigap menghalai setiap bola yang datang. Upaya dan perjuangan PSMS baru menunjukkan hasil pada menit 23 melalui tendangan bebas yang dilakukan Putra Habibi, sekaligus mengubah kedudukan menjadi 1-0 untuk tim "Ayam Kinantan". Selanjutnya pertandingan semakin menarik, karena pemainpemain PSAP berusaha membalas ketertinggalan gol, namun di sisi lain pemain PSMS juga tidak mau kalah dan berusaha untuk menggandakan keunggulan. Pertengahan babak pertama, petaka bagi PSAP yang terpaksa harus bermain dengan sepuluh orang akibat pemain palang pintu Agus Setiawan terkena kartu merah setelah melakukan pelanggaran keras terhadap Sutrisno. Kondisi ini membuat PSMS semakin leluasa memborbardir pertahanan lawan, dan memaksa penjaga gawang PSAP Kadafi ha-

rus jatuh bangun menyelamatkan gawangnya dari kebobolan. Gol kedua PSMS Medan baru tercipta pada menit ke-52 melalui tendangan keras sang kapten Rachmad memanfaatkan kemelut yang terjadi di kotak penalti lawan, sementara gol ketiga tuan rumah kembali ia ciptakan menit 59. Ketinggalan 3-0 membuat moral pemain-pemain PSAP semakin hancur, ditambah lagi serangan demi serangan yang digalang pemain PSMS juga semakin sporadis. Gol keempat PSMS Medan dicetak pemain pengganti Ronald Sinaga pada menit ke-61 dan gol kelima dicetak Fazar Adinanta menit ke-76. Bagi pelatih PSMS Medan Legirin kemenangan besar tersebut tentunya semakin mengangkat moral anak-anak asuhnya, untuk menghadapi pertandingan selanjutnya melawan Persiraja pada Sabtu (23/8) di Stadion Teladan Medan. Apalagi dengan tambahan tiga angka membuat posisi tim kesayangan warga Kota Medan itu semakin menjauh dari jurang degradasi.

"Kemenangan ini membuat kita menjauh dari degradasi. Ini semua tentunya berkat perjuangan kita besama dan tidak lupa pula karena adanya dukungan dari berbagai pihak, terutama para sporter yang tidak kenal lelah tetap memberikan semangat," katanya. Menghadapi Persiraja nanti, ia mengaku tetap akan melakukan evaluasi terutama komunikasi antar pemain dilapangan dan mempertajam lini depan. "Melawan persiraja nanti, kita tetap akan main all out," katanya. Sementara Manajer PSAP Daud Abdullah tidak dapat menyembunyikan kekesalan pada wasit yang dinilainya menjadi salah satu penyebab kekalahan besar yang diderita timnya. Menurut dia, wasit tidak seharusnya menghukum Agus Setiawan dnegan kartu merah, karena pelanggaran yang dilakukannya tidaklah fatal. "Dengan 10 pemain, bagaimana kita bisa bermain maksimal. Sebenarnya dari sisi permainan kita cukup imbang melawan PSMS," katanya. (ANT)

Bekap Persik, PBR Jaga Peluang ke 8 Besar Bandung-andalas Pelita Bandung Raya (PBR) sukses meraih kemenangan kala menjamu Persik Kediri dalam laga lanjutan Indonesia Super League (ISL) di Stadion Si Jalak Harupat, Rabu 20 Agustus. PBR mengunci kemenangan dengan skor 3-2. Tampil meyakinkan di menitmenit awal, Persik langsung unggul kala laga baru berjalan 7 menit di babak pertama. Gol dicetak oleh Faris Aditama melalui tendangan lob dari sisi kiri gawang, usai melewati hadangan dari Deniss Romanovs di kotak penalti PBR. Macan Putih pun berhasil unggul 1-0 atas Bambang Pamungkas cs. Selang 3 menit kemudian, PBR mampu menyamakan kedudukan menjadi 1-1 melalui gol tandukan keras Talaohu Abdul Musafri yang meman-

faatkan umpan Agus Indra dari sayap kiri. Klub berjuluk The Boys Are Back ini mengubah kedudukan menjadi 2-1 di menit 42. Gol kali ini berawal dari sepak pojok Agus Indra yang diteruskan oleh Chairul Rifan lewat sundulannya. Bola langsung mengarah ke pojok kiri gawang dan sulit digapai kiper Tedi Heri Setiawan dan bek Persik. Skor 2-1 bagi keunggulan PBR pun bertahan hingga turun minum. Pada interval kedua, tim tuan rumah mampu memperlebar kedudukan dengan Persik usai Dias Angga Putra mencetak gol di menit 50. Bola sepakannya dari sayap kiri mampu menghujam gawang Persik dan mengubah skor menjadi 3-1. Sebelum gol itu terjadi, Bam-

bang Pamungkas sempat melakukan lompatan dan mengecoh kiper Tedi Heri Setiawan. Pertahanan Persik memang terlihat cukup lemah dalam menghadapi umpan-umpan silang yang dilepaskan pemain PBR. Memasuki menit 65, Ngon A Mamoun coba melepaskan sepakan ke arah sisi kanan gawang PBR. Akan tetapi, kiper Deniss Romanovs dengan cekatan langsung mengamankan bola tersebut. Lolos dari jebakan offside di menit 77, Musafri berhasil merangsek ke kotak penalti Persik. Sayangnya, peluang mencetak gol keduanya di laga ini terbuang percuma karena bola malah terbang ke atas mistar gawang tim tamu. Persik mendapat hadiah penalti di menit 87 usai Qischil Gandrum

dilanggar Nova Arianto di dalam kotak penalti. Ngon A Mamoun yang maju sebagai eksekutor, sukses menjalankan tugasnya dengan baik dan mengubah skor menjadi 3-2 masih untuk keunggulan PBR. Skor pun tak mengalami perubahan hingga laga usai. Kemenangan di laga ini tak mengubah posisi PBR yang berada di peringkat 5 klasemen sementara ISL Wilayah Barat dengan 26 poin dari 17 laga. Hasil ini membuat peluang mereka ke 8 besar tetap terjaga karena memiliki 3 laga sisa, sembari berharap Persija tergilincir di 2 laga terakhirnya. Saat ini, Persija ada di peringkat 4 dengan 30 poin dari 18 laga yang dilakoninya. Sedangkan Persik masih berada di peringkat 8 dengan total 17 poin dari 17 pertandingan yang sudah dijalani. (VB)

Evaluasi Timnas U-19, BTN Undang Riedl Jakarta-andalas Tim pelatih Timnas U-19 akan dievaluasi oleh Badan Tim Nasional (BTN) PSSI, Kamis (21/8) hari ini. Sejumlah pelatih ternama akan hadir dalam pertemuan nanti, termasuk pelatih timnas senior, Alfred Riedl. Pelatih asal Austria itu diundang untuk memberikan masukan kepada tim pelatih Timnas U-19 yang dikomandoi Indra Sjafri. Seperti diketahui, baru-baru ini, Garuda Jaya yang ditangani Indra tampil buruk

pada turnamen Hassanal Bolkiah Trophy (HBT) di Brunei Darussalam. Bergabung di grup B, Evan Dimas dan kawan-kawan finis di posisi 5 dengan 4 poin. Di babak penyisihan, Garuda Jaya menderita 3 kekalahan beruntun, sekali imbang, serta meraih satu kemenangan. Selain Riedl (pelatih Timnas senior), BTN juga mengundang panelis lain, seperti Aji Santoso (pelatih Timnas U-23), Fachri Husaeni (pelatih Timnas U-17), Rahmad Darmawan (mantan

pelatih Timnas), dan Benny Dolo (anggota Komite Teknik PSSI). Rapat evaluasi ini berada di bawah arahan High Performance Unit (HPU). Direktur HPU, Demis Djamaoeddin, masih sulit dihubungi untuk menjelaskan detail pertemuan besok. Namun, Sekretaris BTN, Sefdin Saifudin, menegaskan bahwa pertemuan ini bertujuan untuk membahas kegagalan yang dialami Timnas U-19 di pentas HBT tahun ini. "Seluruh staf pelatih Timnas U19 diundang dalam pertemuan

itu," kata Sefdin. Sementara itu, Timnas U-19 telah kembali ke Indonesia setelah gagal di turnamen Hassanal Bolkiah Trophy (HBT). Para pemain langsung diliburkan selama tiga hari. "Setibanya di tanah air, mereka langsung pulang ke rumah masing-masing. Ini penting bagi pemain, untuk bertemu orang-orang yang dicintai mereka sebelum mereka akan melanjutkan training camp hingga ke Myanmar nanti," ungkap pelatih

Indra Sjafri melalui pesan singkatnya. "Pemusatan latihan 'kan tidak hanya sisi teknis, tetapi juga nonteknis. Saat ini penting bagi pemain untuk bertemu keluarga sejenak. Hal ini penting karena selepas ini mereka akan full TC lagi hingga ke puncak tujuan di Myanmar nanti," tambahnya. Selain untuk berkumpul dengan keluarga, libur tersebut diberikan untuk memberikan kesempatan kepada 23 pemainnya yang akan menjalani Orientasi Program Studi

Perguruan Tinggi di Universitas Negeri Yogyakarta (UNY). "Alhamdulillah 23 pemain diterima kuliah di UNY. Mereka akan mengikuti Opspek sekembali ke basecamp timnas U-19 di Yogyakarta pada 24 sampai 26 Agustus nanti. Setelah itu langsung akan menjalani pemusatan latihan kembali." Sementara pemain diliburkan, para staf pelatih akan tetap di Jakarta untuk mengikuti forum evaluasi bersama BTN.(VB/DTS)

Jakarta-andalas Atlet penghuni Pelatnas Asian Games, Maria Natalia Londa meraih emas pertama di nomor lompat jauh putri ajang Kejurnas atletik senior di Universitas Negeri Jakarta (UNJ), Rabu (20/8). "Maria berhasil meraih medali emas pertama untuk Bali hari ini," kata pelatih Persatuan Atletik Seluruh Indonesia (PASI) Provinsi Bali, Nyoman Suteja saat dihubungi dari Denpasar, Rabu. Ia mengatakan, Maria yang ahli di nomor lompat jauh dan lompat jangkit itu mencatatkan prestasi dengan pencapaian lompatan 6,33 meter. "Raihan tersebut jaraknya terlampau jauh dengan peraih perak yang diraih atlet Jawa Tengah, Titi Jamiati dengan lompatan 5,59 meter," ujarnya. Sementara itu, untuk medali perunggu diraih oleh Nova Aprilia yang berasal dari Provinsi kepulauan Bangka Belitung dengan lompatan 5,58 meter. Pihaknya mengharapkan atlet lainnya mampu meraih emas untuk kontingen Bali. "Semoga atlet lainnya bisa mempersembahkan medali untuk Bali," ujarnya. Ia mengatakan, sampai saat ini anak-anak masih tetap fokus dan berusaha semaksimal mungkin untuk memperoleh sejumlah medali. Sementara itu, salah satu atlet putri Bali lainnya, Ayu Mardili Ningsih di nomor lari 200 meter, (400) dan (4x400). "Sampai saai ini atlet tersebut sudah mencapai babak final di nomor 200 meter lari putri sehingga berpeluang menambah catatan medali emas untuk Bali," ujar Nyoman Suteja. (ANT)

Semen Padang Bidik Kemenangan Atas Persija Padang-andalas Tuan rumah Semen Padang membidik kemenangan saat menghadapi Persija Jakarta pada pertandingan kandang terakhir kompetisi Indonesia Super League di Stadion Agus Salim Padang, Sumatera Barat, Kamis (21/8). "Melawan Persija merupakan pertandingan kandang terakhir sebelum menjalani babak delapan besar dan kami ingin memberikan kemenangan kepada para suporter," kata Pelatih Semen Padang Jafri Sastra di Padang, Rabu (20/8). Kendati sudah memastikan satu tempat di babak delapan besar mewakili Grup 1 (wilayah barat), Jafri mengatakan kemenangan di kandang sendiri akan menjadi kado manis bagi pendukung timnya, sekaligus mengangkat mental pemain sebelum menjalani babak delapan besar. Selain itu, kekalahan dari Persija pada pertandingan putaran pertama di Jakarta, juga menjadi motivasi bagi anak-anak asuhnya untuk melakukan pembalasan. "Kita tidak ingin menderita kekalahan untuk yang kedua kalinya dari tim yang sama, apalagi di kandang sendiri," tambahnya. Jafri menambahkan beberapa pemain pilarnya tidak bisa dimainkan akibat cedera, tetapi pemain pengganti yang diturunkan siap tampil maksimal melawan tim berjuluk "Macan Kemayoran" itu. Mengenai persiapan menghadapi babak delapan besar, Jafri Sastra mengatakan secara umum timnya tetap dipersiapkan, meskipun format babak delapan besar belum ditentukan. " Ia menegaskan timnya siap menghadapi siapapun lawan di babak delapan besar nanti. "Saat ini, kami fokus menjalani sisa pertandingan wilayah barat," katanya. Selain berhadapan dengan Persija Jakarta, Semen Padang dijadwalkan menjalani pertandingan tandang melawan tuan rumah Barito Putera, Banjarmasin, pada 30 Agustus 2014. (ANT)


KOMUNITAS 11 2.774 Karyawan PTPN III Rektor Belum Puas Mendapat Penghargaan dengan Capaian USU Kamis

harian andalas | Hal.

21 Agustus 2014

Medan-andalas Direksi PT Perkebunan Nusantara (PTPN) III memberikan penghargaan kepada 2.774 karyawan karena telah mengabdi selama puluhan tahun di perusahaan plat merah tersebut. Penghargaan diserahkan dalam rangkaian upacara memperingati HUT ke-69 Kemerdekaan RI di Kantor Direksi PTPN III di Jalan Sei Batang Hari, Medan, Minggu (17/8) pagi. Pemberian penghargaan masa pengabdian merupakan wujud kepedulian PTPN III selaku BUMN perkebunan terkemuka di Tanah Air kepada sejumlah karyawannya. Pemberian penghargaan masa pengabdian diberikan kepada karyawan yang telah mengabdi selama 25, 30, 35 tahun kerja. Jumlah penerima penghargaan atas pengabdian 25 tahun sebanyak 1.520 karyawan, 30 tahun 931 karyawan, dan 35 tahun 323 karyawan dengan total penerima 2.774 karyawan di kantor direksi dan seluruh kebun/unit/distrik. Sementara purnakarya yaitu para pensiunan dari kalangan pimpinan mendapat penghargaan ada sebanyak 74 orang. “Atas nama pimpinan tertinggi di perusahaan, kami mengucapkan terima kasih kepada seluruh karyawan yang telah mengabdikan dirinya selama 25, 30, 35 tahun. Semoga pengabdian yang telah diberikan memiliki dampak positif bagi perusahaan dan semoga amal ibadah diterima Tuhan Yang Maha Esa. Ke depan, kami berharap seluruh karyawan yang telah mendapat penghargaan, tetap berkarya yang terbaik,” ujar Direktur Utama PTPN III, Bagas Angkasa, dalam sambutannya. Penghargaan yang diberikan berupa pin emas 24 karat disematkan langsung Komisaris Utama PTPN III Joefly J

Bachroeni, didampingi anggota dewan komisaris diantaranya Dahlan Harahap dan Prof Subur, Direktur Utama Bagas Angkasa, yang didampingi jajaran direksi, yakni Erwan Pelawi, Tengku Syahmi Johan, dan Harianto beserta istri. “Kami sangat berterima kasih kepada perusahaan yang telah memberikan penghargaan ini sebagai tanda terima kasih dan merupakan kenang-kenangan yang sangat besar artinya bagi kami,” bilang Kabag Umum PTPN III Aja Ibrafan yang mewakili para penerima penghargaan. Sebelumnya pada Jumat 15 Agustus peringatan HUT RI juga dimeriahkan berbagai lomba yang diikuti segenap karyawan seperti sepak bola, tenis lapangan, tenis meja, tarik tambang, bola voli, senam, badminton, trup gembira, joget balon, lomba mewarnai untuk anakanak karyawan, masak nasi goreng, dan bazaar murah yang dikelola ibu-ibu Ikatan Keluarga Besar Ibu (IKBI) PTPN III. Kemudian dilanjutkan dengan acara halal bihalal pada Sabtu 16 Agustus 2014 di Hotel Tiara untuk mengikat tali silaturahmi diantara para karyawan sekaligus memperingati Idul Fitri 1435 Hijriyah. Sementara Joefli Bachroeni dalam sambutannya mengatakan PTPN III akan menjadi the champion untuk perubahan besar sistem manajemen perkebunan di Tanah Air. Di mana holding BUMN perkebunan akan dilaksanakan dalam waktu dekat ini. Ia menyebutkan ada empat hal pokok yang mengharuskan BUMN perkebunan PTPN I-PTPN XIV bergabung yaitu persaingan global, kinerja BUMN perkebunan, potensi BUMN perkebunan, dan proses optimalisasi aset untuk kepentingan nasional.

andalas/hamdani

Medan-andalas Sebagai Perguruan Tinggi Negeri Badan Hukum (PTN-BH), Universitas Sumatera Utara (USU) merupakan teladan bagi perguruan tinggi lain khususnya di wilayah Sumut.

(THA)

SMPT Gelombang III

5.863 Peserta Ujian Bersaing Masuk UMSU Medan-andalas Sebanyak 5.863 peserta bersaing masuk Universitas Muhammadiyah Sumatera Utara (UMSU) pada Seleksi Masuk Perguruan Tinggi (SMPT) gelombang III, Sabtu dan Senin (16-18/8) di kampus utama UMSU, Jalan Kapten Mukhtar Basri, Medan. Ketua Panitia SMPT UMSU Dr Muhyarsyah MSi, kepada wartawan, Rabu (20/8) mengatakan, UMSU melakukan seleksi ketat kepada calon mahasiswa mengingat daya tampung yang terbatas. “Selain itu saat ini UMSU juga tidak sekadar mengejar kuantitas tapi terus berupaya untuk meningkatkan kualitas,” katanya. Dijelaskannya, pada SMPT UMSU gelombang I seleksi diikuti sebanyak 1.390 orang dan diyatakan lulus 1.250 peserta. Sedangkan seleksi gelombang kedua diikuti 1.772 peserta dengan jumlah kelulusan sebanyak 1.400 orang. “Dengan demikian total peserta yang mengikuti seleksi hingga gelombang ketiga ini mencapai 9.025 orang. Sedangkan daya tampung yang disediakan

DIABADIKAN - Guru Besar UI Prof Sri Edi Swasono (kiri) diabdikan bersama Gubsu Gatot Pujo Nugroho, Rektor USU Prof Syahril Pasaribu, dan Ketua MWA USU Joefly Bachroeni, seusai menyampaikan orasi ilmiah di auditorium USU, Rabu (20/8).

bagi mahasiswa baru dengan delapan fakultas hanya berkisar 5.500 orang,” ungkapnya. Muhyarsyah tak menampik tingginya minat masyarakat untuk kuliah di UMSU. Itu karena kepercayaan masyarakat Sumut dan daerah lainnya sangat besar. Begitu juga perhatian dan dukungan yang diberikan pemerintah provinsi, kabupaten, dan kota juga sangat tinggi. “Karena itu, UMSU berupaya menjawab kepercayaan masyarakat itu dengan tetap berkomitmen untuk meningkatkan kualitas pembelajaran guna menghasilkan lulusan bermutu dan berdaya saing tinggi baik skala nasional maupun internasional,” tegasnya. Saat ini UMSU mengasuh delapan fakultas yakni, fakultas kedokteran, fakultas ekonomi, fakultas hukum, fakultas keguruan dan ilmu pendidikan, fakultas teknik, fakultas ilmu sosial dan ilmu politik, fakultas agama Islam, dan fakultas pertanian dengan 25 program studi strata satu (S1) dan 1 program diploma (D3). Selain itu, UMSU mengasuh sejumlah prodi program pascasarjana (S2). (HAM)

Honda Cub 70 Medan Rayakan Ultah ke-8

Dengan demikian ke depan, pihak USU bertekad lebih baik dalam segala hal demi meningkatkan mutu pendidikan, lulusan sampai kontribusi bagi percepatan pembangunan di daerah ini. Namun dalam capaiannya sejauh ini, Rektor USU Prof Syahril Pasaribu mengaku belum puas. Untuk itu rektor berjanji dalam dua tahun mendatang semakin memperbaiki kualitas lembaga. Salah satunya perihal peringkat akreditasi di masing-masing program studi (prodi). Syahril juga ingin USU

menambah jumlah penelitian sebanyak 1.000 jenis. "Prodi kita sudah bertambah, begitu juga peningkatan jumlah mahasiswa dan akreditasi kita. Namun kita belum puas dengan capaian itu. Apalagi pada akreditasi kita masih ada yang C, makanya ke depan tidak boleh lagi ada nilai C dan kalau bisa mendapat A," kata Syahril Pasaribu kepada wartawan usai acara Dies Natalies ke-62 USU, di Auditorium USU, Rabu (20/8). Pada Hari Jadi USU tersebut atau tahun keempat dirinya menjabat Rektor USU, menurut Syahril, terdapat peningkatan yang signifikan. “Prioritasnya jelas, perihal penelitian akan ditingkatkan dari 215 menjadi 500. Nah ke depan, kalau bisa setiap tahun naik menjadi 500. Jika dalam dua tahun ini bisa tercapai maka akan menjadi 1.000 penelitian yang bisa kita buat. Barulah setelah itu kita bisa bicara yang lain," sebutnya.

Beberapa hal lainnya menurut dia, seperti fasilitas, infrastruktur, akreditasi sudah dilengkapi dan ditingkatkan. Kemudian sertifikasi dan penelitian hingga studi lanjut bagi tenaga pendidik. "Inilah yang menjadi harapan kita ke depan. Kita sudah menyiapkan rencana strategis dan ada LPJP, agar ke depan siapapun rektornya tidak susah lagi meneruskan apa yang sudah ada," ujar Syahril. Turut hadir dalam Dies Natalies ke-62 USU, Gubernur Sumut Gatot Pujo Nugroho, Wagubsu Erry Nuradi, perwakilan Pangdam I/BB, para senat dan guru besar, Ketua Majelis Wali Amanat USU Joefly Bachroeni, perwakilan Kemendikbud, pimpinan DPRD Sumut. Dies Natalis USU juga diisi orasi ilmiah Guru Besar Fakultas Ekonomi UI Prof Dr Sri Edy Swasono. Dalam sambutannya, Gubsu Gatot Pujo Nugroho menantang USU untuk menjadi universitas terbaik di Sumatera. Hal itu

mengingat USU merupakan universitas pertama yang ada di Sumatera. Dia mengungkapkan, Sumatera memiliki sebuah forum bernama forum gubernur. Salah satu kerjasama di forum tersebut di bidang pendidikan. Adapun goal dari bidang pendidikan itu menantang USU menjadi universitas terbaik di Sumatera yang setara dengan universitas ternama di Jawa. "Kami berharap, USU tidak hanya menjadi universitas pertama namun menjadi universitas ternama di Sumatera dan mampu menjawab tantangan dari forum gubernur Sumatera tersebut," papar Gatot. Gatot mengakui tidak sedikit prestasi yang telah diraih USU. Namun USU tidak boleh terlena. Mengingat persaingan akademis di Indonesia semakin tinggi. Menurutnya, keberadaan USU memiliki nilai tersendiri di mata masyarakat. Sebab, USU turut berperan dalam pembangunan di Sumut. (HAM)

Herri Jenguk Wartawan Korban Perampokan Medan-andalas Ketua Fraksi Partai Demokrat DPRD Kota Medan Drs Herri Zulkarnain sangat prihatin dengan peristiwa perampokan dan penembakan terhadap Roy Simorangkir, wartawan SIB di Medan, beberapa hari lalu yang diduga dilakukan geng motor. “Ini jelas peristiwa yang sangat berdampak terhadap keresahan di tengah masyarakat. Karena aksi kriminal begitu sadis di kota ini,” ujar Herri saat menjenguk Roy Simorangkir di kediamannya sekaligus menyerahkan bantuan, Rabu (20/8) sore. Menurut Herri, kepolisian harus mengungkap dan menangkap pelaku penembakan dan perampokan tersebut. Herri berharap pihak kepolisian kembali meningkatkan patroli tim pemburu preman di Medan, tidak hanya di inti kota, tetapi juga di daerah pinggiran kota yang

BANTUAN - Ketua Fraksi Partai Demokrat Herri Zulkarnain, Rabu (20/8) menyerahkan bantuan kepada Roy Simorangkir, wartawan korban penembakan dan perampokan sekelompok orang, beberapa hari lalu. juga sangat rawan aksi kriminalitas. “Saya masih ingat waktu Pak Sutanto jadi Kapolda Sumut, pemberantasan premanisme dan kriminal cukup berhasil. Kita saat itu begitu aman dan nyaman beraktivitas, baik siang atau malam hari. Tidak ada rasa was-was,” kata Herri. Anggota DPRD Medan yang

kembali terpilih untuk periode 2014-2019 itu, juga mengkritisi pihak PLN, yang sering melakukan pemadaman listrik bergilir sehingga berdampak terhadap meningkatnya aksi kriminalitas. “Kalau mati lampu dan gelap, tentunya membuka peluang bagi orang untuk melakukan tindak kriminal,” ujarnya. Herri juga berharap kepada

pihak kecamatan dan kelurahan atau kepala lingkungan, agar kembali menggalakkan siskamling. “Jangan pos siskamling itu ada hanya di tempat-tempat tertentu, yang bahkan dipasangi portal lagi,” katanya. Kepada masyarakat Herri juga mengimbau agar lebih berhati-hati dan turut serta membantu kepolisian dalam menciptakan keamanan dan kenyamanan. “Menjaga keamanan tidak hanya tugas kepolisian, tapi peran serta masyarakat juga sangat penting,” pungkasnya. Seperti diketahui, Roy Simorangkir, wartawan SIB, dirampok dan ditembak 7 peluru dengan senjata soft gun oleh 6 orang di Jalan Gaperta Ujung, Jumat, 15 Agustus 2014, sekitar pukul 02.00 WIB. Akibatnya korban mengalami luka tembak di kepala, dada, dan tangan. Sepeda motor Kawasaki Ninja Warrior yang dikendarai korban juga dirampas pelaku. (BEN)

STM IKRAR Dukung Kebijakan Manajemen PDAM Tirtanadi UL ANG TAHUN - Para pencinta setia Honda Cub 70 Medan tampak gembira merayakan ulang tahun komuULANG nitasnya yang ke-8 tepat di bulan Kemerdekaan RI ke-69 tahun, di Sekretariat HC 70 M, Jalan. Suratman No 8 Medan, Sabtu (16/8). Medan-andalas Sepeda motor tua alias sudah uzur salah satunya seperti Honda Cub 70, tak selalu ditinggalkan zaman dan sepi penggemar. Buktinya semakin banyak yang mencintai dan tertarik terhadap motor tua alias jadoel. Salah satu komunitas pencinta Honda Cub 70 di Medan, Honda Cub 70 Medan (HC 70 M) misalnya, baru saja merayakan ulang tahunnya yang ke-8 tepat di bulan Kemerdekaan Republik Indonesia yang ke-69 tahun. Mengusung tema “Satu Hati Dalam Kebersamaan”, perayaan ulang tahun berlangsung di Sekretariat HC 70 M, Jalan Suratman No 8 Medan, Sabtu (16/ 8). Kegiatan ini dihadiri sekitar 450 bikers dari 50-an komunitas motor di Medan, Aceh, Sumbar, Labuhan Batu, Kisaran, Galang, Air Batu, Indrapura, Perdagangan, dan lainnya. Irfan Maksum, selaku Ketua HC 70 M mengucapkan rasa syukur karena perayaan ulang tahun yang mereka gelar berjalan lancar dan dihadiri banyak bikers dari berbagai komunitas. Menurutnya momen Hari Kemerdekaan RI juga menambah meriah perayaan ulang tahun HC 70 M yang jatuh tepat pada 17 Agustus. “Di usia yang sudah mencapai 8 tahun ini, kami berharap agar HC 70 M dapat

terus berkembang, tetap menjunjung tinggi nilai-nilai persaudaraan, tetap satu hati, dan yang paling penting semakin solid untuk ke depannya,“ ujar Irfan. Irfan menjelaskan, kekompakan menjadi salah satu hal penting yang harus dijaga dalam sebuah komunitas, tidak terkecuali bagi HC 70 M yang saat ini beranggotakan 27 bikers. “Kami selalu menjaga kekompakan dengan beragam cara seperti rutin melakukan kopdar setiap malam minggu di kawasan Masjid Raya Medan, menggelar kumpul bareng tiap tiga bulan sekali sampai melakukan bakti sosial bersama,” ungkap Irfan. Touring juga dijadikan sebagai jurus jitu HC 70 M dalam menjaga kekompakan. ”Banyak sekali perjalanan yang sudah dilalui bersama motor jadoel kebanggaan kami, seperti touring ke Jember untuk mengikuti Jambore Nasional, pernah enam kali touring ke Sabang, dan ke Banten untuk mengikuti Honda Bikers Day (HBD) yang digelar tahun lalu,” kenangnya. Gunarko Hartoyo, Corporate and Marketing Communication Manager Indako Trading Co selaku main dealer Honda di wilayah Sumut yang hadir dalam perayaan itu mengaku pihaknya sangat bangga dengan HC 70 M yang saat ini telah berusia 8 tahun. (SIONG)

Medan-andalas Acara Halal Bihalal Serikat Tolong Menolong (STM) Ikatan Kekeluargaan Antar-Rekanan (IKRAR) PDAM Tirtanadi berlangsung meriah di Hotel Garuda Citra, Jalan SM Raja, Medan, Rabu (20/8). Hadir dalam kesempatan itu Ketua DPC Gerindra Kota Medan yang juga anggota STM IKRAR, Bobby Octavianus dan seluruh anggota STM IKRAR yang berjumlah sekitar 40 orang. Ketua STM IKRAR Harris Lubis SE dalam sambutannya menyampaikan terima kasih kepada seluruh anggota yang telah bersedia hadir dalam acara ini. Harris juga melaporkan kegiatan yang telah dilaksanakan STM IKRAR sejak kepengurusan diaktifkan kembali pada 28 Maret 2012 sampai saat ini. Dalam kesempatan itu Harris Lubis mengimbau seluruh anggota STM IKRAR agar bekerja profesional dan mendukung kebijakan manajemen PDAM Tirtanadi dalam melaksanakan tugasnya sehingga penyediaan air bersih kepada masyarakat dapat berjalan lancar. “Kita hendaknya tetap menjalin hubungan baik dan komunikasi yang intensif antara se-

DIABADIKAN - Pengurus dan Anggota STM IKRAR diabadikan bersama saat acara halal bihalal di Hotel Garuda Citra, Medan. sama anggota maupun dengan Manajemen dan Pegawai PDAM Tirtanadi serta mendukung kebijakan manajemen PDAM Tirtanadi namun tetap dalam kaidah profesional yang terukur," kata Harris Lubis. Hal senada disampaikan Zaman Karya Mendrofa yang hadir pada acara tersebut mewakili PDAM Tirtanadi. Ia juga mengharapkan agar hubungan yang terjalin antara PDAM Tirtanadi dengan STM IKRAR hendak-

nya bersifat simbiosis mutualisme atau saling menguntungkan. Keberadaan STM IKRAR hendaknya memberikan kontribusi positif kepada kemajuan PDAM Tirtanadi. Sementara itu Balga Pasaribu yang mewakili anggota STM IKRAR dalam sambutannya menyampaikan apresiasi atas kinerja pengurus yang menyelenggarakan kegiatan seperti ini. "Mengingat kesibukan masing-masing anggota selama ini

sehingga jarang bertemu, maka kegiatan ini menurutnya menjadi sangat penting sebagai ajang untuk menjalin hubungan silaturahmi dan komunikasi antara sesama anggota STM IKRAR sebagaimana tujuan dari pembentukan organisasi ini," kata Balga Pasaribu. Acara hala bihalal ini dilanjutkan dengan makan siang bersama dan acara hiburan musik yang diisi anggota STM IKRAR secara bergantian. (GUS)


Kamis

SUMATERA UTARA

21 Agustus 2014

Kadis Cipta Karya Dairi Kecewakan Anggota Banggar Sidikalag-andalas Badan Anggaran (Banggar) DPRD Dairi kecewa dengan sikap Kepala Dinas Cipta Karya Jisler Lumban Batu, yang tidak menghadiri rapat Banggar yang membahas Laporan Keterangan Pertanggungjawaban (LKPj) Bupati Dairi, terkait penggunaan dana APBD TA 2013, yang berlangsung selama dua hari, Senin hingga Selasa (19/8) di gedung dewan. Kekecewaan mendalam itu disampaikan anggota Banggar DPRD Dairi, Togar Simorangkir usai menghadiri sidang paripurna tentang nota pengantar Bupati Dairi, atas rancangan peraturan daerah (Ranperda) Kabupaten Dairi, tentang pertanggungjawaban pelaksanaan APBD TA 2013 dan rencana pembangunan jangka menengah (RPJM) Kabupaten Dairi Tahun 2015-2019, Rabu (20/8). Menurut Togar, ketidakhadiran Kadis Cipta Karya patut dipertanyakan dan disesalkan. Sebab, untuk mengetahui pengalokasian dana yang dikelola Dinas Cipta Karya dan pertanggungjawaban dana tersebut sangat sulit diklarifikasi, karena ketidakhadiran pihak berkompeten yakni Kadis Cip-

harian andalas | Hal.

12

Rumah Dinas Bupati DS Didatangi Petugas Pendataan

ta Karya Jisler Lumbanbatu. Bagaimana Banggar bisa mengetahui pengalokasian dana yang dikelola dan pertanggungjawabannya tanpa kehadiran Kepala Dinas Cipta Karya pada rapat Banggar ini. "Wajar, jika hal ini menimbulkan pertanyaan besar di kalangan anggota Banggar, ada apa ini ?," tanya Togar kesal. Seharusnya anggota Banggar DPRD Dairi bisa mempertanyakan langsung pengelolaan dimaksud kepada pimpinan instansi terkait, jika kepala dinasnya hadir langsung dalam rapat Banggar. Selain tak dihadiri kepala dinas, perwakilan Dinas Cipta Karya pun tidak ada yang hadir dalam rapat Banggar tersebut. "Bagaimana dewan bisa menjalankan fungsi anggatan, pengawasan, dan legislasi, jika pihak eksekutif tidak mau bersinergi,"kata Togar, dengan nada kecewa. Sementara, Kepala Dinas Cipta Karya, Jisler Lumbanbatu saat dikonfirmasi andalas melalui telepon seluler seputar ketidakhadirannya mengatakan, dirinya belum bisa memberikan tanggapan karena sedang melaksanakan tugas di Jakarta. (JM)

Bupati Asahan Resmikan Alun-alun Kota Kisaran

Lubuk Pakam-andalas Petugas Pendataan Keluarga 2014, mendatangi rumah dinas Bupati Deli Serdang di Desa Tanjung Garbus I Kecamatan Lubuk Pakam, kemarin. Kedatangan petugas diterima langsung Bupati H Ashari Tambunan didampingi istri Hj Yunita Ashari Tambunan. Pendataan keluarga itu disaksikan Kepala BKKBN Sumut diwakili Kasubbid Advokasi dan KIE Antoni SSos, Asisten I Setdakab H Syafrullah SSos MAP, Kaban KB dan Pemberdayaan Perempuan Dra Hj Rabiatul Adawiyah Lubis, serta Kepala Desa Tanjung Garbus I, M Nasir. Data keluarga Bupati Deli Serdang, masing-masing H Ashari Tambunan selaku kepala keluarga dan istri Hj Yunita Siregar bersama satu putra Adlin Umar Yusri Tambunan serta berbagai data lainnya. Termasuk aspek demografi, keluarga berencana dan aspek tahapan keluarga sejahtera. Bupati H Ashari Tambunan di sela kegiatan pendataan itu menyampaikan terimakasih kepada petugas yang telah mengunjungi seluruh warga di wilayah tugasnya, yang tentunya sangat penting dan bermanfaat bagi kelanjutan pembangunan. Kepada petugas diingatkan agar pendataan dilaksanakan dengan sung-

jelaskan, pelaksanaan pendataan keluarga telah dimulai sejak 1 Juli lalu dan berlangsung hingga 31 Oktober 2014 mendatang. Tujuan umum untuk memperoleh data basis keluarga dan anggota keluarga yang dapat memberikan gambaran secara tepat dan menyeluruh keadaan di lapangan sampai ke tingkat keluarga.

Yakni, terkait hasil pelaksanaan program kependudukan, KB dan pembangunan keluarga yang tepat digunakan untuk kepentingan operasional langsung di lapangan serta untuk kepentingan penetapan kebijakan, perencanaan, pengendalian dan penilaian oleh pengelola dan pelaksanaan di semua tingkatan. (TH)

Bupati Dairi Didesak Bekukan Dinas Pertanian

RESMIKAN RESMIK AN - Bupati Asahan Taufan Gama Simatupang saat meresmikan alun-alun. Kisaran-andalas Bupati Asahan Drs H Taufan Gama Simatupang MAP bersama Wakil Bupati H Surya BSc meresmikan pembangunan alun-alun Kota Kisaran, sekaligus memberikan nama alun-alun tersebut menjadi Alun-alun Rambate Rata Raya, kemarin. Dalam sambutannya, Bupati Asahan menjelaskan, pembangunan Alun-alun Rambate Rata Raya, khususnya open stage alun-alun yang berbentuk kulit kerang. Hal ini dilakukan karena sebahagian besar masyarakat Asahan bermata pencarian nelayan. Salah satunya hasil komoditi unggulan yang paling popular di kalangan masyarakat Asahan nelayan adalah kerang. Dengan alasan inilah Pemkab Asahan membangun replika open stage alun-alun berbentuk kulit kerang.

Keberadaan SKPD tersebut dianggap membebani keuangan daerah tanpa diimbangi kinerja dan hasil yang berdampak pada upaya peningkatan kesejahteraan masyarakat khususnya petani. Demi penghematan anggaran, Bupati Dairi disarankan agar menutup Dinas Pertanian Dairi. Saran tersebut merupakan bagian dari laporan Badan Anggaran DPRD Dairi terhadap Pembahasan Ranperda Kabupaten Dairi, tentang Pertanggungjawaban APBD TA 2013, yang dibacakan Sekretraris Pelapor, Jusrianda Nainggolan pada rapat paripurna DPRD Dairi, Rabu (20/8). Setelah Badan Anggaran DPRD bersama Tim Anggaran Pemkab Dairi, melakukan pembahasan selama dua hari berturut-turut sejak 1819 Agustus 2014 terhadap draft Ranperda tentang Pertanggungjawaban APBD tahun anggaran 2013. Disimpulkan, pembahasannya dilanjutkan

(FAS)

guh-sunguh sehingga akurat dan terjamin kebenarannya. Bupati juga mengimbau kepada seluruh masyarakat Deli Serdang agar dapat menerima petugas pendataan dan memberi keterangan yang sesungguhnya serta tidak perlu terdapat keragu-raguan. Sementara, Kaban KB dan PP Dra Hj Rabiatul Adawiyah Lubis men-

Dinilai Bebani Keuangan Daerah

Sidikalang-andalas DPRD Dairi minta bupati agar membekukan keberadaan Dinas Pertanian, karena dinilai tidak berkontribusi dalam upaya perbaikan kualitas maupun kuantitas produksi pertanian.

Selain itu, bupati juga menjelaskan pembangunan alunalun merupakan wujud dari keseriusan dan bagian dari visi-misi Pemkab Asahan dan juga untuk melanjutkan pembangunan yang tertunda pada masa sebelumnya. Keberadaan alun-alun kota Kisaran yang bersumber dari dana APBD Asahan dan bantuan Daerah Bawahan (BDB) Provinsi, diharapkan dapat meningkatkan kualitas hidup masyarakat untuk digunakan sebagai tempat berkumpul, rekreasi, olahraga dan tempat bermain. Dengan demikan masyarakat Asahan yang religius, sehat, cerdas dan mandiri dapat terwujud."Mari kita jaga bersama alun-alun kota ini," ajak Bupati Asahan, sembari berharap nama Alun-alun Rambate Rata Raya segera diPerda-kan DPRD.

PETUGAS - Bupati Deli Serdang H Ashari Tambunan didampingi istri Hj Yunita saat menerima kedatangan petugas pendataan di rumah dinas.

BEKUKAN - Dinilai membebani keuangan Pemkab Dairi, DPRD desak bupati membekukan Dinas Pertanian dengan menyampaikan berbagai saran yang diharapkan menjadi perhatian Bupati Dairi di antaranya saran tentang penutupan Dinas Pertanian Dairi. DPRD berpendapat, Dinas pertanian Dairi tidak memiliki program jelas yang memiliki keberpihakan kepada rakyat. Selain itu, banyak program tidak tepat sasaran seperti pembagian berbagai jenis bibit tanaman yang hanya bertumpuk pada kelompok tertentu. Selain itu, bantuan bibit yang disalurkan dinilai kurang berkualitas sehingga kurang dimanfaatkan petani tetapi banyak yang dialihkan dan dijual kembali, karena minimnya pengawasan.

Selain itu, pengadaan traktor di Distan menghabiskan anggaran Rp 850 juta tahun 2013 yang sampai sekarang belum difungsikan, turut menjadi atensi Badan anggaran DPRD. Disampaikan agar traktor yang sampai saat ini belum difungsikan dan hanya diparkir dan ditempatkan dilokasi bengkel agar segera dipindahkan ke lokasi Dinas Pertanian. Sementara itu, Wakil Ketua DPRD Dairi Benpa Hisar Nababan usai paripurna kepada wartawan mengatakan, saran untuk penutupan dan pembekuan Dinas Pertanian yang disampaikan Banggar DPRD dinilai sangat rasional dan dimungkinkan,

mengingat kinerja SKPD tersebut dinilai gagal. "Saran itu sangat dimungkinkan karena urusan pertanian bukan merupakan urusan wajib, tapi urusan pilihan," sebutnya. Dinas Pertanian sama sekali tidak berkontribusi kalaupun berbagai komoditas pertanian di Dairi saat ini berkembang cukup baik dan pesat seperti tanaman jeruk, kopi dan komoditi lainnya. Perkembangan itu semua hasil kreativitas yang dilakukan sendiri oleh petani."Bohong besar kalau Distan mengklaim keberhasilan petani kita sebagai bagian dari kinerja mereka. Petani Dairi mandiri dan maju tanpa Dinas Pertanian, ini fakta," tegasnya. Bahkan saat petani jeruk mengalami serangan lalat buah baru-baru ini. Dinas Pertanian alpa dan sama sekali tidak turun ke tingkat petani memberikan penyuluhan dan penanggulangan, meski saat itu Distan diberi tahu, tapi upaya mereka nihil akibatnya dalam kurun waktu dua minggu petani Dairi merugi miliaran rupiah," kecamnya. Sementara itu, Wakil Bupati Dairi Irwansyah Pasi SH, menanggapi saran penutupan Dinas pertanian itu, kepada wartawan mengatakan cukup menghargai saran dewan, tapi untuk menutupnya sepertinya tidak mungkin dilakukan. (GOL)

Bupati Simalungun Lantik Tiga Direksi PDAM Tirta Lihou

TP-PKK Deli Serdang Gelar Seminar Anak Berkebutuhan Khusus

Simalungun-andalas Bupati Simalungun Dr JR Saragih SH MM melantik tiga direksi PDAM Tirta Lihou, Kabupaten Simalungun periode 2014-2018. Pelantikan berlangsung di Balai Harungguan Djabanten Damanik Pamatang Raya, Selasa (19/8). Dalam arahannya, Bupati Simalungun mengucapkan selamat kepada direksi yang baru dilantik dan berterimakasih kepada pejabat lama yang telah mengabdi dan memberikan pelayanan terbaik kepada masyarakat. Bupati berpesan agar meningkatkan kesejahteraaan pegawai, mulai bulan depan gaji para pegawai PDAM naik sebesar 20 persen. Langkah ini dilakukan agar kesejahteraan para pegawai semakin meningkat. Hal ini seiring dengan paningkatan ini diharapkan juga dibarengi dengan peningkatan kinerja. "Sebab, tanpa didukung peningkatan kesejahteraan pegawai, peningkatan kinerja akan sulit dicapai," katanya. Bupati mengaku malu, apabila gaji pegawai di PDAM ini masih ada di bawah UMR. Karena UMR yang saya tanda tangani di atas Rp 1,5 juta lebih. Untuk UMR ini

Lubuk Pakam-andalas Tim Penggerak PKK Deli Serdang menggelar seminar tentang Anak Berkebutuhan Khusus (ABK), kemarin. Yakni, anak yang memiliki keunikan tersendiri dalam jenis dan karakteristiknya yang membedakan mereka dari anak-anak normal pada umumnya. Seminar dihadiri Ketua TP PKK Hj Yunita Ashari Tambunan, Ketua Dharma Wanita Persatuan Hj Titik Asrin Naim, Ketua GOW Sri Rahmawati Barus dan Kaban KB dan Pemberdayaan Perempuan, ketua dan anggota PKK Kecamatan serta seluruh pengurus organisasi wanita lainnya. Hj Yunita mengatakan, digelarnya seminar tentang Anak Berkebutuhan Khusus ini untuk menambah pengetahuan kaum ibu, bagaimana mengenali serta upaya penanggulangannya di tengah kehidupan bermasyarakat maupun dalam keluarga sendiri. Pengurus TP PKK diminta mempersiapkan diri menghadapi perlombaan PKK pada Jambore kader PKK tingkat nasional serta lomba masak serba ikan yang akan menjadi utusan Sumatera Utara, berlangsung 26 Agustus mendatang di Ancol Jakarta.

BERSAMA - Bupati JR Saragih diabadikan bersama Direksi PDAM Tirta Lihou, Dewan Pengawas dan para pegawai. harus segera diberlakukan pada pegawai PDAM ini,"tandasnya. Dikatakan, saat ini terdapat 30 ribu lebih pelanggan PDAM. Sedangkan pelanggan aktif sebanyak 27 ribu lebih, sisanya tidak aktif. "Sisa pelanggan yang tidak aktif tersebut harus bisa dirangkul dan menjadi pelanggan aktif,"harapnya sembari menekankan, dibutuhkan sinergitas ketiga direksi baru ber-

sama pegawai di setiap unit. Ketiga direksi baru yang dilantik. Direktur Utama Ir Benni Purba, Direktur Umum Helmut D Purba SE, Direktur Teknik Ir Edwin Priadi. Pelantikan dihadiri Sekdakab Drs Gidion Purba MSi, Badan Pengawas PDAM, para asisten, kadis, kepala badan, kepala kantor, kepala bagian dan para karyawan PDAM Tirta Lihou. (VID)

SERIUS - Ketua TP-PKK DS Hj Yunita Ashari Tambunan tampak serius mendengarkan paparan narasumber dalam seminar tentang anak berkebutuhan khusus. "Keberhasilan ini tidak terlepas dari kematangan kaum ibu mendalami pengetahuan tentang 10 program PKK yang diharapkan akan bermanfaat bagi peningkatan kesejahteraan masyarakat di daerah ini,"kata Hj Yunita. Narasumber seminar tentang Anak Berkebutuhan Khusus (ABK) Rani Syahrial Tambunan dalam paparannya menjelaskan, anak berkebutuhan khusus ada yang bersifat sementara dan ada juga menetap. Yang bersifat sementara (temporer) adalah anak yang mengalami

hambatan belajar dan hambatan perkembangan disebabkan faktorfaktor internal. Misalnya, karena trauma akibat berbagai kejadian dialaminya. Sedangkan, yang bersifat menetap akibat langsung dari suatu kondisi bawaan lahir. Upaya penanggulangan permasalahan ini dapat dilakukan dengan memanfaatkan pengajaran dan pelatihan sedini mungkin untuk perkembangan dan kemajuan optimal. "Semakin cepat bantuan dimulai semakin banyak kemajuan akan dicapai,"kata Rani. (TH)

WARTAWAN DAERAH LANGKAT: Budi Zulkifli, Dony Syahputra, H Said Effendy BINJAI: Sri Masana SSos TANAH KARO: Robert Tarigan SH, Lamhot Situmorang, Natanael Tarigan PAKPAK BHARAT: Wesrion Tumangger DELISERDANG: Firdaus Tanjung, TH Sihombing, Bobby Lusaka Purba SERGAI: Supriyadi TEBINGTINGGI: Riady Kasidi SIANTAR: Lintong Saragih, David, Marondang Saragih SAMOSIR: Fransiskus Sitanggang TOBASA: Marganti Sigalingging HUMBANG HASUNDUTAN/D.SANGGUL: Marganda Lumbangaol, Andi Siregar DAIRI: Marulak Siahaan, Parulian Nainggolan, Jalius Manurung SIBOLGA/TAPTENG: Haposan Simbolon, Anggiat P Tambunan MADINA: Jefri Brata Lubis TARUTUNG: Hotbin Purba PALAS: Ibnu Sakti Nasution NIAS SELATAN: Edy Gunawan Zebua, Elvander Zebua BATUBARA: Zulkifli Nasution, H Sutan Sitompul KISARAN: Hamdan Rangkuti TANJUNG BALAI: Faisal M Yunus Nst (Koord.Liputan), Adi Sastra, Syamsul Bahri AEK KANOPAN: M Ilyas Munthe LABUHAN BATU: Iwan Kesuma, Hendra Brata Sembiring LABUHAN BATU SELATAN: Jhon Wesly Sitorus LANGSA: Ruslan ACEH TIMUR: M Ali ACEH UTARA: Bukhari Tolus BIEREUN: H Suherman Amin, Abdullah BLANGPIDIE: Adi Sadana KOTA CANE: Agus Munthe GAYO LUES: Anuar Syahadat


SUMATERA UTARA

Kamis 21 Agustus 2014

Pemasangan Lampu Jalan di Siantar Amburadul Siantar-andalas Warga Kelurahan Simarimbun Kecamatan Marimbun merasa kurang puas dengan kinerja pihak Dinas Tarukim Kota Siantar, terkait pemasangan lampu jalan yang ada di sepanjang Jalan Sidamanik, yang amburadul sehingga padam total. Salah seorang warga, Andy kepada andalas, Rabu (20/8) mengatakan, lampu yang dipasang di sepanjang Jalan Sidamanik hanya berfungsi selama dua bulan saja setelah pemasangan baru. Keadaan ini membuktikan kalau pemasangan lampu jalan tersebut asal jadi karena barang dan bahan kurang berkualitas. "Lampu jalan yang dipasang hanya menyala selama dua bulan saja setelah dipasang baru. Pekerjaan Distarukim asal jadi, dan bahan serta barangnya kurang berkualitas, makanya lampu hanya bertahan selama sebulan saja," sebut Andy. Masyarakat mengetahui pemasangan lampu jalan di

kampung tersebut selesai pada Februari 2014. Dan, listrik yang baru tidak menyala lagi sekitar April 2014, atau dua bulan saja menyala. Padahal, pengadaan lampu jalan sudah pasti dianggarkan biaya perawatan. Yang menjadi pertanyaan warga mengapa sampai bulan ini (Agustus) tidak juga ada perbaikan ? Warga sudah pernah mengajukan permohonan perbaikan kepada pemerintah melalui lurah. Namun, sampai saat ini tidak ada realisasi. Warga hanya berharap agar Pemko berkenan memperbaiki lampu jalan yang tidak berfungsi itu. Sebab, lampu yang padam bukan satu atau dua saja, tapi hampir semua yang dipasang baru sebanyak 15 titik. Akibat padamnya lampu jalan itu, Warga setempat mengkhawatirkan pada malam hari suasana jalan yang sangat gelap itu, akan menimbulkan kecelakaan lalu lintas serta potensial memicu terjadinya aksi kriminalitas. (LN)

Harga Cabai di Pakpak Bharat Melonjak Naik Pakpak Bharat-andalas Setelah sempat jatuh terjerembab sampai Rp 2.000 per kg, menjelang bulan Ramadan lalu, kini harga cabai di tingkat petani di Pakpak Bharat melonjak naik. Seperti harga cabai rawit sudah mencapai Rp 24. 000 per kg dan cabai merah naik dari Rp 8.000 menjadi Rp 11.000 per kg. "Sementara harga lainnya tetap stabil seperti jagung Rp 2.400 per kg, jenis kopi ateng Rp 19.000 per kg, dan kopi rebusta Rp 20.000 per kg," ungkap Sabar Berutu, salah seorang pengumpul di Pekan Singgabur, Kecamatan Sitellu Tali Urang Julu (STTU Julu) Kabupaten Pakpak Bharat, Rabu (20/8). Naiknya harga cabai yang

terjadi beberapa hari terakhir, menurut Sabar, tidak hanya akibat efek psikologis usai bulan Ramadan. Tapi juga karena menurunnya produksi akibat serangan hama dan penyakit yang dipicu cuaca ekstrem, serta persaingan di tingkat toke yang masuk ke pekan Singgabur. Disebutkan, selama ini toke yang datang ke Pekan Singgabur termasuk jarang. Tapi minggu terakhir ini banyak toke berdatangan dari luar, baik dari Subullussalam, Sidikalang, bahkan dari Medan. Pantauan andalas di Pekan Singgabur terlihat ramai dan melonjaknya harga menyebabkan para petani cabai rawit, kembali bergairah menjual cabainya. (WES)

Pemkab Humbahas Gelar Lomba Lingkungan Hidup Antar Pelajar

ME WARNAI - Tampak peserta siswa SD tengah mewarnai gambar pada lomba MEW lingungan hidup yang digelar Dinas Kehutanan dan Lingkungan Hidup. Dolok Sanggul-andalas Pemerintah Kabupaten Humbang Hasundutan (Humbahas) melalui Dinas Kehutanan dan Lingkungan Hidup, menggelar lomba lingkungan hidup antar pelajar SD-SMP di daerah itu, bertempat di Aula Huta Mas, Kompleks Tano Tubu, Dolok Sanggul, Selasa (19/8). Lomba Lindup itu bertema, “Satukan Langkah, Lindungi Ekosistem Pesisir dan Dampak Perubahan Iklim”. Bupati Humbahas melalui Wakil Bupati Marganti Manulang di sela pembukaan lomba lingkungan hidup antar pelajar mengatakan, kepedulian terhadap lingkungan perlu ditanamkan sejak dini. Pasalnya, masalah lingkungan merupakan masalah nyata yang sering dihadapi manusia, yang notabene juga disebabkan pola maupun perilaku manusia yang tidak selaras dengan alam atau lingkungan. “Masalah lingkungan tetap menjadi isu strategis yang harus ditangani dan dikendalikan. Tidak jarang masalah lingkungan menjadi objek pembahasan di tingkat nasional maupun internasional,” terang Marganti, sembari berharap untuk menyelaraskan lindup dengan alam, hanya dapat dicapai apabila manusia memahami prinsip lingkungan yang berkelanjutan (sustainable) serta melaksanakan prinsip

etika lingkungan. Dengan dilakukannya lomba lingkungan hidup antar pelajar, Marganti berharap, para siswa mendapat pemahaman dan pengertian tentang perlunya peduli lingkungan sekaligus untuk mengajak masyarakat agar senantiasa menjaga dan melestarikan lingkungan. “Kita berharap, moment ini dapat mengampanyekan peduli lingkungan melalui cara mengajak siswa, orangtua dan masyarakat untuk menjaga dan melestarikan lingkungan,” katanya. Sebelumnya, Kepala Dinas Kehutanan dan Lingkungan Hidup Humbahas, Laurensius Sibarani dalam laporannya mengatakan, peserta lomba terdiri dari siswa SD-SMP. Para pelajar yang dibagi secara berkelompok itu mewakili kecamatan masing-masing seKabupaten Humbang Hasundutan. Laurensius menambahkan, sebagai tindak lanjut lomba lingkungan hidup, para juara lomba kategori SD dan SMP akan dibawa dan menjadi utusan Kabupaten Humbahas mengikuti lomba tingkat provinsi dirangkai dengan acara 'Kemah Hijau', yang rencananya akan diselenggarakan pada 4 s/d 6 September 2014 di Bukit Kubu Kabupaten Karo. (AND)

harian andalas | Hal.

13

Hutan Siosar, Areal Pemukiman Zona Merah Sinabung Kabanjahe-andalas Hutan produksi Siosar meliputi Kecamatan Merek dan Kecamatan Tigapanah, Kabupaten Karo, akhirnya ditetapkan menjadi areal pemukiman relokasi total tiga desa, Sukameriah, Simacem dan Bakerah Kecamatan Namanteran yang masuk kawasan zona merah Gunung Sinabung. Areal tersebut merupakan kawasan agropolitan milik Pemkab Karo sekitar 250 hektar telah disetujui Menhut dan Gubsu. Sedangkan 450 hektar lainnya sebagai tambahan untuk rencana areal pertanian tiga warga desa tersebut masih dalam proses permohonan pinjam pakai. Demikian dikatakan Plt Bupati Karo Terkelin Brahmana SH didampingi Sekda dr Sabrina MARS, Asisten I, Drs K Terkelin Purba MSi, Kepala BPBD Subur Tarigan, Kapten Inf Inden Tamba, Pasi Ter Dim 0205/TK dalam rapat koordinasi dengan warga pengungsi erupsi Sinabung di aula kantor bupati, kemarin. Dengan ditetapkan kawasan hutan Siosar menjadi relokasi warga erupsi Sinabung, segera akan dibuat site plane (design) tata pemukiman. Baik tataan rumah, jambur desa, fasilitas umum seperti Puskesmas, rumah sekolah, rumah ibadah, drainase, jalan, kantor kepala desa dan lainnya akan dibuat dengan seragam ukuran rumah tipe 36 meter. Tim awal agar cepat bekerja terdiri dari Bapeda, PU, BPBD, Dinas Kehutanan dan lainnya segera

PENJEL ASAN - Plt Bupati Karo Terkelin Brahmana SH didampingi Pasi Ter Dim 0205/TK, Kapten Inf Inden Tamba, dan Sekdakab dr Sabrina saat PENJELASAN memberikan penjelasan. dibentuk. Anggaran untuk relokasi ini belum dipastikan berapa; menunggu keputusan pusat. Direncanakan penataan pemukiman tiga desa ini akan kita jadikan sebagai pilot projek pemukiman tingkat nasional. Jadi kita usahakan pembangunan dan konstruksinya sebaik mungkin."Bila mungkin kita bangun dengan design budaya sehingga bisa juga nantinya menjadi desa budaya berkaitan dengan erupsi Sinabung,"kata Brahmana. Pada rapat koordinasi tersebut, sejumlah warga pengungsi Sinabung, di antaranya Kepala Desa Kutatengah, Pulung Ginting, Nopa Tarigan dari LSM Asap (Posko Asap), Sekretaris desa Kutarayat, Sastrawan Ginting, Arifin Karo-karo dari desa Simacem, Kepala Desa Berastepu, Dametson Sembiring, Dk

Epriana Br Surbakti, Rejilena Br Sitepu dari posko KWK Berastagi, Jonathan Tarigan dari desa Kebayaken, Antoni Bangun dan Tanta Purba dari posko Katolik, Jalan Irian, Kabanjahe dan lainnya. Mereka umumnya minta kepada bupati dan BPBD agar penanganan warga pengungsi Sinabung serius ditangani. Baik relokasi dan perbaikan areal pertanian dan rumah-rumah rusak yang mengakibatkan keterpurukan ekonomi masyarakat Tanah Karo pada umumnya saat ini akibat erupsi Sinabung. Pada rapat koordinasi tersebut, bupati mengaku kecewa kepada Dinas Pertanian dan Perkebunan tidak hadir dalam rapat koordinasi tersebut. Hal ini mencuat ketika bupati mempertanyakan berapa luas dan

Mahasiswa Tuntut Kasat Lantas Polres Tanjung Balai Mundur Tanjung Balai-andalas Koalisi mahasiswa dan masyarakat kembali menggelar demo di depan Mapolres Tanjung Balai, Rabu (20/8). Demo berjalan dengan tertib dengan pengawalan dari petugas keamanan. Salah seorang pendemo mengatakan, AKP Brigitta A Wijayanti SH harus mundur dari jabatannya sebagai Kasat Lantas Polres Tanjung Balai, karena sejak menjabat Kasat Lantas, intensitas razia dilakukan Polantas pada bulan Ramadan dan Syawal meningkat, dan sangat menyingung perasaan masyarakat Tanjung Balai. Seperti saat pulang dari masjid usai salat tarawih seorang ibu rumah tangga terkena tilang karena tidak membawa kelengkapan sepeda motor. Sementara, aksi balap liar bebas beraksi di sepanjang Jalan Jenderal Sudirman tidak pernah ditertibkan.

Begitu juga saat masyarakat merayakan Idul Fitri dan mengunjungi sanak keluarga tak luput dari jeratan razia Polantas Tanjung Balai. Padahal, saat itu adalah hari besar umat Islam dengan pakaian nuansa lebaran, juga diwajibkan memakai helm. "Seharusnya Kasat Lantas Brigitta Wijayanti paham dan mengerti, serta memperhatikan menghargai kearifan lokal dan khazanah heterogenitas masyarakat Tanjung Balai," kata warga. Masalah pungli juga menjadi sorotan mahasiswa seperti penyelesaian denda tilang di kantor Satlantas mencapai Rp 50 hingga Rp 150 ribu. Dan pungli yang terjadi saat pembuatan SIM C berkisar Rp 250 hingga Rp 330 ribu, yang tak sesuai dengan PP No 50 Tahun 2010. Mahasiswa dan masyarakat mengatakan sepakat dan mendukung penerapan hukum. Namun, harus dibarengi dengan penegakan hukum yang benar,

bukan dilakukan tanpa menghargai kearifan lokal. Sementara, Kasat Binmas Polres Tanjung Balai AKP HE Sidahuruk menyampaikan terima kasih kepada mahasiswa, yang telah menempatkan diri sebagai sosial kontrol yang baik dan menyampaikan aspirasi dalam koridor undang-undang. Terkait aspirasi mahasiswa, dia mengatakan tidak ada oknum dari Polres Tanjung Balai melakukan pelanggaran. Kecewa dengan pernyataan itu, mahasiswa membubarkan diri dan berencana membuat laporan ke Propam Poldasu. Sebelumnya, AKP Brigitta Wijayanti mengatakan, razia yang dilakukan anggotanya saat Idul Fitri bukan perintahnya. "Saya hanya perintah pengamanan bukan penindakan. Tentang pembuatan SIM sudah sesuai dengan PP No 50 Tahun 2010," tegasnya. (SB)

Pembangunan Rumah Sakit Tipe C Tanjung Balai Terbengkalai

TERBENGK AL AI - Rumah sakit tipe C di Jalan Kartini Kota Tanjung Balai terbengkalai pembangunannya, karena ketiadaan dana. TERBENGKAL ALAI Tanjung Balai-andalas Bangunan salah satu rumah sakit yang berada di Jalan Kartini Kecamatan Datuk Bandar, Kota Tanjung Balai sangat memprihatinkan, karena kurangnya perawatan dan tidak jelas kelanjutan pembangunannya. Pantauan andalas, kemarin, sebahagian besar bangunan rumah sakit tersebut mengalami kerusakan, sehingga kemungkinan tidak dapat digunakan lagi. Hal itu menyebabkan Pemko mengalami kerugian mencapai miliaran rupiah, karena anggarannya berasal dari APBD Kota Tanjung Balai, Provinsi dan APBN.

Salah seorang warga di sekitar itu mengatakan, pembangunan rumah sakit tipe C ini merupakan salah satu upaya Pemko untuk meningkatkan upaya pelayanan kesehatan masyarakat kota kerang. Pasalnya, kondisi RSUD T Mansyur saat ini sudah tidak memungkinkan lagi mampu menampung jumlah pasien yang terus mengalami peningkatan. Disebutkan, di masa alm dr Sutrisno Hadi menjabat wali kota, rumah sakit direncanakan telah rampung. Namun entah mengapa sampai saat ini pembangunannya terhenti. "Padahal, keberadaan RS Tipe C nanti

akan menjadi salah satu kebanggaan masyarakat Tanjung Balai,"ujarnya. Menanggapi hat itu, Wali Kota Tanjung Balai Dr H Thamrin Munthe MHum mengakui, pembangunan rumah sakit itu sampai saat ini belum selesai karena besarnya dana yang dibutuhkan untuk kelanjutannya, menelan biaya mencapai Rp 50 miliar. "Kalau mengadalkan DAU Tanjung Balai, tentu akan terserap hanya untuk pembangunan rumah sakit tersebut, dan pembangunan sektor lain akan terabaikan," kata Thamrin seraya tetap optimis pembangunan RS tersebut akan segera rampung. (AS)

sejauh mana kerusakan areal pertanian di daerah terkena erupsi Sinabung tidak terjawab. Demikian juga kepada Dinas Kesehatan. Walaun Kadis Kesehatan Dr Jansen Perangin-angin hadir dan tampil ke depan memberikan masukan kepada bupati, tapi disoroti warga pengungsi ketika pihaknya mengalami sakit dan kritis tidak dapat dilayani pihak Puskesmas Berastagi karena tidak ada oksigen sehingga terpaksa dilarikan ke rumah sakit lain. "Saat itu keluarga saya sempat kritis karena kena erupsi Sinabung. Kami membawanya ke Puskesmas Berastagi, tapi tidak mendapat perawatan karena tidak ada oksigen,” ujar Dk Epriana Br Surbakti berdiri menyampaikan kekecewaannya.

BEM STAIM Tolak Drg Ismail Jadi Kadiskes Definitif Panyabungan-andalas Presiden Badan Eksektif Mahasiswa Sekolah Tinggi Agama Islam Madina (BEM STAIM), Takdir Siregar dengan tegas menolak rencana Plt Bupati Madina, mendefinitifkan Drg Ismail sebagai Kepala Dinas Kesehatan Kabupaten Mandailing Natal. Hal itu ditegaskan Siregar kepada andalas, Selasa (19/ 8). Penolakan dilakukan, mengingat diduga banyak permasalahan atau kasus yang timbul dan diekspos media terkait perilaku Ismail. BEM STAIM menolak orang yang diduga penuh masalah seperti Drg Ismail Lubis menjadi Kadis definitif di Dinas Kesehatan. "Menurut analisis kami, jika dia yang jadi pimpinan di Dinkes Madina, permasalahan kesehatan yang seharusnya menjadi prioritas tidak akan terselesaikan, bahkan akan bertambah rusak," tegasnya. Dalam dalam catatan kami, kata Siregar, track record Ismail selama menjabat sebagai Plt Kadis Kesehatan sangat buruk. Seperti adanya dugaan pemotongan gaji Bidan PTT, dugaan penggelapan dana perawatan ambulance, dugaan jual beli proyek dan dugaan pengendapan dana BPJS. Beberapa hal lain yang menjadi raport merah bagi Ismail membuatnya sangat tidak layak menjadi Kadis Kesehatan. Yakni, beban utang yang harus ditanggung daerah sebagaimana terungkap pada LKPj Bupati Tahun 2013. Terdapat Rp 3 miliar lebih utang dari Dinkes Madina dan satu hal lagi yaitu dugaan pemotongan dana BOK sebesar 20 % dan terakhir diduga terlibat dalam kasus Alkes Tahun 2008 yang hingga kini masih ditangani Kejatisu. Karena itu, Siregar menegaskan, jangankan menjadi Kadis Dinas Kesehatan definitif, bahkan seharusnya Ismail layak dicopot dari jabatannya atas pertimbangan-pertimbangan yang telah disebutkan di atas. "Apabila Plt Bupati Dahlan Hasan Nasution berencana mendefinitifkannya, itu kami anggap sebagai kegagalan serta pengkhianatan terhadap visi misi Plt Bupati sendiri di bidang kesehatan serta kami meragukan komitmennya untuk memperbaiki pelayanan kesehatan di Madina," katanya. (JBL)

(RTA)


ACEH MEMBANGUN

Kamis 21 Agustus 2014

harian andalas | Hal.

14

Kadispora Tuding

Camat Tak Dukung Program Bupati Sigli-andalas Kepala Dinas Pemuda dan Olahraga (Kadispora) Pidie, Drs Anshar menuding para camat tidak mendukung program bupati menyangkut pelaksanaan Pedir Raya Festival. Sehingga kegiatan besar itu, terpaksa dimundurkan jadwal pelaksanaannya. Sedangkan 23 camat dalam kabupaten tersebut seusai rapat menyebutkan sikap Kadispora tidak mencerminkan sebagai pejabat. Bahkan, terkesan kekanakkanakan mau menang sendiri. Pernyataan mengejutkan itu disampaikan Kadispora Pidie, Rabu (20/8) pagi pada rapat evaluasi di Oproom Setdakab kabupaten setempat. Dalam rapat yang dipimpin Bupati Sarjani Abdullah, dihadiri unsur muspida, kepala dinas, badan dan kantor serta para camat berlangsung cukup tertib meskipun para camat sempat berisik dan kecewa dengan per-

nyataan dari Kadispora Anshar. Bupati Pidie, Sarjani Abdullah dalam sambutan seusai laporan Kadispora Anshar mengatakan, tujuan dari program kegiatan Pedir Raya Festival adalah untuk mengangkat harkat martabat daerah. Sekaligus untuk memperkenalkan berbagai kebudayaan daerah serta kerajinan tangan dari masyarakat Pidie. Termasuk masakan-masakan khas daerah dan makanan ringan (kue-kue) yang bentuk dan rasanya berbeda dengan daerah lain. Jelasnya, sebut bupati semua pihak harus mendukung kegiatanbesar ini, karena selama lahirnya daerah ini hal seperti belum sekalipun dilaksanakan. “Karenanya, saya minta semua camat, kepala dinas, badan dan kantor memberikan dukungan sepenuhnya dengan program ini. Saya berharap saudara-saudara mencerna dengan baik serta tidak saling menyalahkan. Yang terpenting diingat, setiap orang berbuat tentu sering mendapat kritikan,” sebut bupati. Bupati Sarjani menambahkan, kegiatan besar ini merupakan yang pertama sekali di daerahnya tentu pula banyak rintangan dan kendala dalam membentuk presepsi dan kebersamaan dalam melahirkan solusi terbaik. Tapi, katanya semua itu jangan pula mematahkan semangat dari dinas-dinas terkait sebagai motor penggerak. “Kita tidak perlu saling menyalahkan,

karena kita sendiri belum tentu tidak bersalah,” papar bupati. Dari apa yang terjadi belakangan ini dalam proses Pedir Raya Festival serta kendalanya, maka pada hari ini sebagai bupati mengambil satu keputusan, yakni memundurkan jadwal pembukaan dari kegiatan tersebut. Sebelumnya, telah kita tetapkan dilaksanakan 27 Agustus 2014, tapi semua belum siap dilapangan, termasuk pemasangan mimbar utama.Maka terpaksa kita molorkan pelaksanaannya pada 13 September 2014 mendatang. Kepada peserta rapat, bupati sangat berharap agar semua pejabat di daerahnya tidak saling mencari kesalahan orang lain dan harus mampu bekerja maksimal sebagaimana tugasnya sebagai apartur pemerintahan. “Jadikan hikmah dengan kejadian hari ini, dan terus berbuat sampai kita tahu benar bahwa setiap kebaikan dalam kita berbuat belum tentu semuanya mendapat dukungan, tapi kita harus berbuat sekecil apapun untuk daerah ini,” kata Bupati Sarjani. Cari Muka Sejumlah camat dari 23 camat dalam Kabupaten Pidie seusai rapat evaluasi Pedir Raya Festival kepada andalas mengatakan, laporan Kadispora Anshar kepada Bupati Sarjani tidak mencerminkan sikap seorang pejabat atau

lebih kekanak-kanakan yang ingin cari muka dan mau menang sendiri. Padahal, hampir keseluruhan camat sudah mengirimkan data keikutsertaan dalam memeriahkan festival tersebut,” sebut Camat Kembang Tanjong, Jafaruddin dibenarkan belasan camat lainnya. “Kami sangat kecewa masak semua camat dikatakan belum siap mengirim data keikutsertaan sejumlah acara yang bakal diikutkan dalam acara festival tersebut. Padahal, jauh hari sebelumnya sudah kami siapkan dan kami kirimkan ke Dispora. Laporan seperti itu, kayaknya tak pantas dilakukan seorang kepala dinas, apalagi dalam rapat yang dihadiri unsur muspida dan banyak pejabat lainnya,” tukas Camat Mutiara dan Camat Padang Tiji. Dari pihak Dispora setempat diperoleh keterangan sebagian kecil saja camat belum mengirim data akurat cabang-cabang perlombaan saja yang diikutsertakan. Atau hanya sekitar 6 camat lagi belum masuk laporannya, sedangkan 16 camat lainnya sudah memenuhi dan mengisi kegiatan yang diajukan pihak Dispora. “Kami juga menyayangkan sikap dari atasan kami itu, masak semua camat disama ratakan tak mendukung program bupati, ini hanya masalah belum terisi formulir saja dari cabang perlombaan yang diikutsertakan camat,” sebut para pegawai inti di Dispora Pidie. (DN)

Distan Aceh Bantu 200 Petani Jagung Gayo Lues Gayo Lues-andalas Pemerintah Aceh melalui Dinas Pertanian yang bekerjasama dengan Pemerinta Kabupaten Gayo Lues, memberikan perhatian khusus bagi petani jagung Gayo Lues. Sejumlah bantuan sudah disiapkan untuk dibagikan kepada petani yang sebelumnya sudah mengusulkan bantuan. Kepala Dinas Pertanian Kabupaten Gayo Lues Noval SP, Rabu (20/8) saat dikonfirmasi mengatakan, untuk tahun ini ada 200 orang petani yang mendapatkan bantuan

bibit jagung herdisida dan pupuk. Setiap orangnya akan diberi bantuan satu hektare lahan. “Kabupaten Gayo Lues merupakan salah satu kabupaten di Aceh yang petaninya banyak menanam jagung. Untuk itu, Pemerintah Aceh melalui Dinas Pertanian Aceh mengusulkan dana bantuan untuk petani jagung Kabupaten Gayo Lues,” katanya. Penanaman jagung di Kabupaten Gayo Lues dipridiksi akan mencapai ribuan hektare setiap tahunnya. Pasalnya, selain para petani mendapat bantuan dari

Pemerintah Aceh, Pemerintah Kabupaten Gayo Lues juga telah menganggarkan dana untuk petani jagung. “Bantuan dari Dinas Pertanian Aceh sumber dananya dari APBA. Sedangkan dari Pemkab Gayo Lues bersumber dari APBD, semuanya bertujuan untuk mensejahterakan masyarakat tidak ada niat lain dari pemerintah,” ucapnnya. Pembagian benih, herdisida dan pupuk dalam waktu dekat akan segera disalurkan kepada masingmasing petani yang sebelumnya

telah mengusulkan permohonan bantuan dari kelompok tani. Saat ini sebagian peralatan menanam jagung, sudah digudangkan oleh Dinas Pertanian Gayo Lues. “Bibit jagung yang akan disalurkan kepada masyarakat dengan herdisida sudah ada, barusan serahterima antara kontraktor dengan Dinas Pertanian Gayo Lues. Sedangkan pupuknya masih dalam perjalanan menuju Gayo Lues. Setelah pupuknya tiba, kita akan langsung menyalurkanya, karena sekarang sudah masuk musim penghujan,” jelasnya. (NUAR)

Banda Aceh Gelar Piasan Seni Banda Aceh-andalas Pemerintah Kota Banda Aceh melalui Dinas Kebudayaan dan Pariwisata menggelar pagelaran seni dan budaya bertajuk Piasan Seni di Taman Sari, 29-31 Agustus 2014. Kepala Dinas Kebudayaan dan Pariwisata Banda Aceh T Samsuar di Banda Aceh, Rabu mengatakan, kegiatan tahunan itu akan menampilkan seni dan budaya Aceh. Selain itu, kata dia, ajang ini memberikan ruang promosi, apresiasi karya seni dan edukasi kesenian bagi seniman, pekerja

seni dan masyarakat peminat kesenian lainnya. "Kegiatan ini mengarahkan promosi sebagai nilai investasi yang baik bagi pelaku kesenian demi kesinambungan dan kemandirian karya seni di masa mendatang," kata dia. T Samsuar menyebutkan, piasan seni tahun ini berbeda dengan ajang serupa pada 2012 dan 2013. Piasan di tahun ini menampilkan keberagaman seni dan budaya. Di mana masyarakat Banda Aceh yang heterogen, keberagaman suku dan kultur

dirasakan oleh masyarakat di ibu kota Provinsi Aceh tersebut. "Dengan melibatkan berbagai komunitas seni dan pelaku seni, dipastikan acara ini mampu membawa arah seni dan budaya di Aceh lebih baik. Dan ini sesuai tema yang diusung, yakni satu kreasi dalam keberagaman," kata T Samsuar. Ada sejumlah pagelaran yang akan ditampilkan di Piasan seni banda Aceh 2014, kata dia, di antarnya panggung hiburan rakyat, workshop seni, panggung apresiasi seni, pemutaran film

pendek, aneka perlombaan, dan anugerah budaya. Selain itu, T Samsuar mengharapkan semua elemen masyarakat dan media massa ikut berperan menyukseskan Piasan Seni Banda Aceh 2014. Kesuksesan ajang seni dan budaya ini merupakan kesuksesan masyarakat Banda Aceh. "Kami juga mengharapkan media massa memberitakan kegiatan ini secara kontinu, terutama karya seni, seniman, komunitas seni dan profil seni lainnya di ajang Piasan Seni Banda Aceh 2014," kata T Samsuar. (ANT)

andalas/Muhammad ali

RUSAK – Kondisi jembatan rusak diberikan tanda oleh warga, agar dalam melintasi lebih hati-hati, Rabu (20/8).

Dua Jembatan Plat Baja Terancam Ambruk Banda Alam-andalas Jemabatan Desa Panton Rayeuk M, Kecamatan Banda Alam, Kabupaten Aceh Timur yang menghubungkan Kota Keude Gerobak dan jembatan terhubung Desa Benteng dan beberapa desa lain, patah dan keropos. Sehingga sangat mengkhawatir bagi pengguna jalan yang melintasi setiap saat. Dua jembatan tersebut kini butuh perbaikan segera karena kondisinya sangat memprihatinkan. Kalau hal itu dibiarkan dapat berakibat fatal, sehingga untuk akses ke kota kabupaten terputus. Hal ini sangat merugikan masyarakat Kecamatan Banda Alam dan beberapa warga Kecamatan Indra Makmur yang

sering melintasi jalan tersebut untuk menuju Kota kabupaten Aceh Timur (Idi Rayeuk). Menurut Drs Hamdani Camat Banda Alam, Rabu (20/8), pihaknya telah membuat surat permohonan perbaikan dua jembat itu ke Dinas PU Aceh Timur. Namun hingga kini belum ada realisasi walau sudah berbulan-bulan jembatan ini terlihat keropos dan ada yang sudah patah plat besinya. Sehingga warga Kecamatan Banda Alam khawatir melintasi jembatan itu. Terutama bagi yang membawa kendaraan roda empat,” ujar Camat. Hamdani menambahakan, pihaknya berharap kepada Dinas PU agar segera memperbaiki

dua jembatan tersebut. Mengingat kondisi jembatan sangat kritis, sewaktu-waktu dapat mengancam pengguna jembatan tersebut. Pengguna jalan yang sedang melintas juga mengeluh tentang kondisi jembatan tersebut. Muhammad, warga Kecamatan Banda Alam, Kabupaten Aceh Timur, masih ada jembatan yang lain di kawasan kecamatan ini. Namun jemabtan yang dekat dengan kantor camat setempat ini butuh perbaikan segera, karena konsisnya sangat memprihatinkan. Sementara Kepala Dinas PU Aceh Timur Mahyedin saat dihubungi melalui telepon genggamnya, tidak berhasil. (MAD)

Gubernur Tinjau Lokasi Kebakaran Manggeng Blangpidie-andalas Gubernur Aceh Zaini Abdullah mengunjungi korban kebakan di pusat pertokoan Kecamatan Manggeng, Rabu (20/8). Gubernur Aceh Dr Zaini Abdullah beserta rombongan tiba di Bandara Kuala Batu sekitar pukul 12.00 WIB yang disambut langsung Bupati Aceh Barat Daya Ir Jufri Hasanuddin, Asisten dan sejumlah Kepala Dinas Badan, Badan dan Kantor. Juga Ketua Partai Aceh Wilayah Blangpidie Tgk M Nazir serta pengurus lainnya. Pada kesempatan tersebut, Bupati Aceh Barat Daya Juri Hasanuddin melaporkan pasca

kebakaran kepada Gubernur bahwa sebanyak 45 ruko 41 KK serta 165 jiwa kehilangan tempat tinggal dan pekerjaan. Gubernur Aceh Zaini Abdullah dalam tatap muka dengan korban kebakaran dan masyarakat setempat, mengajak semua masyarakat korban untuk bersabar menerima musibah. Semoga saja ke depan mendapat rahmad dari yang kuasa. Selain itu, selaku orang nomor satu di Aceh tetap berlaku sama dalam membantu dan memberi bantuan terhadap dearah-daerah. Selain itu, Gubernur juga memberikan bantuan berupa uang sebanyak Rp 5 juta per

kepala keluarga. Selanjutnya ruko yang sudah rata dengan tanah tersebut akan diupayakan dibangun permanen kembali pada tahun depan. Di hadapan sejumlah korban, Gubernur ingin berbuat sesuatu yang lebih dengan melakukan kerja sama dengan semua pihak terlebih pemerintah tingkat I dan II untuk mencari jalan membangun kembali sejumlah ruko yang terbakar. “Penyewa maupun pemilik toko agar jangan membangun dulu, kami akan terus berusa membangun yang sudah terbakar dengan motif yang sama,” tegas Dr Zaini. (AS)

Peserta Paket C dan B Gayo Lues Ikuti UN Gayo Lues-andalas Kebanyakan peserta Paket C dan B yang telah mendaftar untuk mendapatkan ijazah SMP dan SMA tidak menghadiri ujian yang diselengarakan oleh pemerintah daerah. Lebih dari setengah yang mendaptar tidak menghadiri saat proses ujian berlangsung. Wahidin Porang SPd selaku Kabid Dikmen dan Ketua Ujian Gayo Lues, Rabu (20/8) saat dikonfirmasi mengatakan, lebih dari setengah peserta paket C dan B tidak datang saat digelar

ujian di Kabupaten Gayo Lues. Hingga saat ini, peserta yang tidak mengikuti ujian tidak diketahui apa alasanya. “Untuk peserta Paket B yang mendaftar berjumlah 91 orang, yang hadir ujian hanya 13 orang. Jadi, yang tidak mengikuti ujian berjumlah 78 orang, begitu juga dengan peserta Paket C yang mendaftar ada sekitar 50 orang. Yang hadir hanya 26 orang, sedangkan sisanya tidak dating,” katanya. Peserta yang ujian tahun ini ditempatkan di satu sekolah yaitu SMP Negeri I Blangkejeren

yang dimulai sejak tanggal 19 Agustus hingga tanggal 22 Agustus 2014. Bagi yang tidak melaksanakan ujian terancam tidak bisa memiliki ijazah. “Yang mengikuti ujian saja berkemungkinan tidak lulus, apalagi tidak mengikuti ujian. Kan tidak mungkin mendapatkan ijazah lagi, tapi untuk tahun depan belum bisa dipastikan apakah masih ada Paket B dan C. Kalau memang masih ada, yang tidak lulus ujian atau tidak mengikuti ujian masih bisa mendaftar,” terangnya. (NUAR)

Universitas Gunung Leuser Semakin Memprihatinkan Aceh Tenggara-andalas Universitas Gunung Leuser (UGL) Aceh Tenggara (Agara) merupakan kampus kebanggaan masyarakat Agara. Sebab keberadaan kampus UGL selain memiliki gedung yang sudah megah, termasuk lokasi kampus juga sangat strategis, berada di depan jalan nasional MedanKutacane. Sehingga mahasiswa yang sedang kuliah, terlihat ramai saat sedang istirahat di depan kampus. Dijelaskan, kampus UGL itu memang sebelumnya adalah masih bersetatus Sekolah Tinggi Gunung Leuser (STGL) Kutacane. Namun, dengan kebijakan dari pemerintah Aceh Tenggara dan pembina yayasan UGL, maka kampus tersebut diusulkan menjadi Universitas Gunung Leuser. Walaupun masih berstatus swasta UGL Kutacane itu, memang di bawah Yayasan Universitas Gunung Leuser

Kutacane dan dipimpin oleh Prof DR H Hasnudi MS selaku rector. Pasalnya, kendali kepemimpinannya saat ini belum bisa membawa banyak perubahan dalam kampus itu, meskipun sudah hampir 3 tahun dia menjadi rektor definitif di UGL. Tetapi masih banyak ditemukan isu kemiringan soal Kampus UGL kebanggaan masyarakat Agara tersebut. Ketika dikomfirmasi sejumlah wartawan daerah, Rabu (20/8) kepada Rektor UGL Kutacane Prof DR H Hasnudi mengatakan, bahwa dia mengakui kondisi keuangan kampus UGL saat ini memang sedang vailid. Penyebabnya, ada beberapa faktor, diantaranya mahasiswa hanya masih 30 persen membayar biaya kuliah. Padahal jumlah mahasiswa saat ini hampir mencapai 4 ribu orang. Rektor UGL mengakui terkait soal gaji para dosen yang ada di kampus UGL ini sekarang

morat marit. Bahkan gaji untuk bulan Agustus 2014 ini saja baru dibayarkan sekitar tanggal 14 Agustus lalu. Karena kondisi keuangan kami saat ini sedang

sulit,” kata Hasnudi tanpa menjelaskan kesulitan yang dihadapi Kampus UGL. Selanjutnya, Hasnudi berupaya supaya kampus UGL

ini tetap berjalan sesuai dengan keuangan yang ada saat ini. Dan bisa para dosen dapat bekerja dengan baik, terutama untuk menutupi keuanagan supaya

kampus bisa berjalan lancar seperti biasanya. Menanggapi keluhan dan pernyataan para mahasiswa yang ada di kampus UGL itu, Ketua Gerakan Pemuda dan Mahasiswa (Gepmat) Aceh Tenggara, Faisal Kadri Ndube S Sos ketika dikonfirmasi andalas, Rabu (20/8) di Kutacane mengatakan bahwa memang dia juga banyak menerima laporan dari pihak kampus. Termasuk juga ada laporan dari sejumlah mahasiswa yang masih kuliah di sana. Pengalihan, dari sekolah tinggi menjadi univesitas kondisi keuangan di setiap dekan kampus UGL tersebut semakin menurun saja. Sebab semua keuangan sudah dikelola oleh pihak kampus, tapi kenapa gajipun bisa terlambat dibayarkan kepada para dosen. Ini yang menjadi pertanyaan, artinya keadaan kampus saat ini semakin amburadul terutama sistem keuangannya.

Ditambahkan Faisal, dia sangat prihatin dengan kondisi kampus UGL saat ini. Terutama masalah keuangan kampus itu semakin tahun semakin amburadul saja. Padahal itukan sudah menjadi tugas dan tanggung jawab oleh Prof Hasnudi selaku rektor untuk mencari solusi supaya kampus ULG itu bisa tetap maju dengan manajeman yang baik dan benar. Sebab kenapa bisa kondisi keuangan kampus itu saat ini semakin menurun dan tidak terarah. Akan tetapi, dugaan pungutan liar yang dilakukan oleh sejumlah tenaga dosen kepada mahasiswa masih kita dengar dan tidak bisa berhenti sampai saat ini. Pungutan itu mulai dari pungutan biaya KTM dan KRS dan lainnya, ini kok enggak bisa diberantas oleh seorang Hasnudi sebagai rektor. “Jangan-jangan diapun ikut menikmati pungli tersebut,” kilah Faisal. (AGS)


HARIAN

andalas LUGAS DAN CERDAS

Kamis, 21 Agustus 2014 | No: 2941/Tahun VIII | E-Mail:andalas.redaksi@gmail.com | Harga Eceran Rp2.500; Langganan+ongkos kirim Rp90.000; Luar Kota: Rp3.000

DISEBUT BANGKRUT

ASMIRANDAH MERASA DICEMARKAN ANTON Zantman, ayah Asmirandah sebelumnya curhat anaknya tak pernah pulang ke rumah. Anton juga menyebut anaknya itu menjual rumahnya di kawasan Cibubur. Karena itu, Anton menganggap kini putrinya itu sudah tak punya apa-apa lagi. Kabar Andah bangkrut pun mulai santer. Tapi pihak Andah sepertinya sudah gerah dengan perkembangan berita yang beredar. Melalui pengacaranya, Afdal Zikri, Andah menganggap kabar bangkrut sebagai pencemaran nama baik. "Dia menyayangkan pemberitaan yang menjurus ke fitnah dan pembunuhan karakter. Saya selaku kuasa hukum Asmirandah merasa perlu untuk meluruskan semuanya," buka Afdal ditemui di kawasan Ragunan, Jakarta Selatan, Rabu (20/8). Menurut Afdal, keluarga sudah mengetahui permasalahan jual-beli rumah. Afdal heran mengapa masalah ini muncul lagi belakangan ini. "Keluarga pun sudah sangat mengetahui masalah itu, uangnya ke mana mereka juga tahu," terangnya. "Terkait pemberitaan utangpiutang di luar koridor hukum, pencemaran nama baik," sambung Afdal. Selain masalah penjualan rumah, Anton sempat mengungkapkan kekecewaan lain soal Andah. Menurut Anton, semenjak menikah Andah tak pernah menemuinya. Bahkan pada momen lebaran kemarin pun, Andah disebutnya tak bersilaturahmi. Nenek Andah, Moni pun mengakui hal tersebut. "Nggak

dateng Lebaran kemarin. Nggak ada kabar-kabarnya," kata Moni di kediamannya di Jl Tanah Baru, Depok, Jawa Barat, Rabu (20/8). Menurut Moni, Asmirandah juga tak pernah menghubungi orangtuanya. Bahkan menurut Moni, orangtua juga kesulitan menghubungi Andah. "Kalau orangtuanya sering telepon cuma dimatiin terus. Andah juga nggak pernah telepon," ungkapnya. "Pengen lihat dia ya, pengen banget ketemu. Tapi nggak dateng-datang ya gimana," lanjut Moni. Sebenarnya, tak banyak yang diharapkan orangtua terhadap Asmirandah untuk saat ini. Mereka mengaku hanya ingin hubungan tetap terjalin meski beberapa hal sepertinya tak bisa disatukan. Setelah menikah dengan Jonas Rivano, Andah memang jarang bertemu orangtuanya. Gara-gara hal itu, sang ayah, Anton Zantman mengaku kepada media dirinya begitu sedih. "Kalau orangtua pribadi inginnya kembali tetap menjalin hubungan, dengan agama apapun pasti memerlukan itu," ungkap paman Asmirandah, Armand Abu Ahmad. Armand juga mengakui keponakannya itu jarang sekali memberi kabar. Pernah pulang terakhir pada 1 Maret lalu, tapi

Selisih Usia 30 Tahun, Madonna Ingatkan Kekasih pada Sosok Ibu MADONNA sejak dulu memang dikenal dengan ketertarikannya pada pria yang lebih muda. Seperti sosok kekasihnya saat ini, Timor Steffens yang memiliki selisih usia 30 tahun dengan sang pelantun hits 'Hung Up' tersebut. Diwawancara oleh Daily Mirror, Timor mengungkapkan alasannya memilih Madonna sebagai kekasih. Tak terganggu dengan jarak umur yang terpaut jauh, ia mengaku lebih menyukai wanita yang lebih tua karena mengingatkannya pada sosok ibu. "Ibu adalah inspirasi besar. Ia adalah seorang pejuang, wanita mandiri yang kuat dan hubungan asmara yang pernah kujalani di masa lalu kebanyakan dengan wanita yang mandiri dan selalu menyampaikan opininya," tutur Timor. Mengenai jarak usia, pria yang kini berusia 26 tahun tersebut mengaku tak mempersoalkannya. Karena, sambung Timor, wanita lebih tua memang tipe yang ia sukai. "Ada jarak usia di antara aku dan Madonna tapi aku tak merasakannya. Kekasih-kekasihku selalu lebih tua dariku dan yang seperti itu yang kusukai. Aku belajar banyak," tegasnya. Madonna pertama kali memperkenalkan Timor sebagai kekasihnya saat menghadiri pesta Tahun Baru yang digelar desainer Rudolph Valentino di Gstaad, Switzeland. Sejak itu, keduanya kerap terlihat bersama di berbagai kesempatan. Pada Desember 2013, penyanyi yang kini berusia 56 tersebut berpisah dengan kekasihnya Brahim Zaibat (25), seorang penari yang dikencaninya sejak 2010. Sebelumnya Madonna juga berpacaran dengan pria yang lebih muda yaitu model dan DJ asal Brazil, Jesus Luz (22). (DTH)

kala itu di rumah juga tidak ada orangtua Andah karena tengah berumroh. "Terakhir ketemu Asmirandah tanggal 1 Maret, itu ketika orangtuanya hijrah untuk umroh," ungkap Armand Abu Ahmad, paman Asmirandah yang tinggal di sekitar kediaman orangtua pesinetron itu. Menurutnya, kala itu Andah pulang seorang diri. Beberapa waktu lalu beredar kabar Andah tengah hamil, tapi sepertinya Armand tidak melihat perubahan fisik keponakannya itu. "Saya juga tidak tahu, dia datang sendiri," tuturnya. Sementara, Anton setelah beberapa waktu lalu curhat kini tidak terlihat di kediamannya. Sudah dua hari ia dan keluarga tidak kembali ke rumah. (DTH/HN)

Guntur Bumi Tak Terima Dituntut Penjara JAKSA Penuntut Umum (JPU) mengajukan tuntutan empat bulan penjara dipotong masa tahanan kepada Guntur Bumi selaku terdakwa kasus penipuan berkedok pengobatan alternatif. Setelah mendengarkan tuntutan ini kuasa hukum Guntur Bumi, Afrian Bondjol masih belum puas. Dalam pandanganya selama persidangan, kliennya tak terbukti bersalah. "Hari ini sudah didengarkan UGB sudah dibacakan tuntutan, telah menuntut kien kita dengan tuntutan penjara empat bulan. Kami melihat seharusnya melihat fakta JPU menuntut bebas, tapi enggak apa, ini wewenang jaksa," ungkap Afrian usai persidangan, di Pengadilan Negeri (PN) Jakarta Selatan, Rabu (20/8). Sebetulnya tuntutan empat bulan penjara masih dirasa kurang cukup oleh para korban Guntur Bumi. Guntur Bumi

lewat kuasanya hukumnya pun tak puas karena seharusnya bisa dituntut bebas. Walaupun empat bulan penjara dipotong masa tahanan, lanjut Afrian, kliennya tetap diputus bersalah karena pengobatannya. "Hal yang tak kita setujui akan kita tuangkan ke pembelaan kita. Puas? Jangankan puas. Sehari saja enggak mau, berarti dia terbukti melakukan tindak pidana penipuan. Kalau melihat ke belakang, fakta persidangan itu sebaliknya. Harapan kita bebas. JPU tugasnya menuntut, kuasa hukum membela. Kami berharap majelis hakim putuskan bebas," harap pria yang akrab disapa Boy tersebut. Sementara itu, Irfangi, korban praktik pengobatan Guntur Bumi, hanya bisa berharap majelis hakim memberikan hukuman berat pada suami Puput Melati itu. Pasalnya, Jaksa Penuntut Umum (JPU) yang tadinya diharapkan bisa menuntut seberat-beratnya hanya

Farah Quinn Ingin Punya Bayi Lagi CHEF Farah Quinn kini tengah menjalin asmara lagi dengan dokter berkebangsaan Amerika bernama Nicky. Tapi ia mengaku tak ingin buruburu menikah lagi. "Ke tingkat pernikahan saya tidak mau buru-buru. Dia lagi selesain program kedokterannya. Saya juga mau ninggalin Indonesia agak susah. Kalau soal pernikahan belum ada lebih lanjut," katanya ditemui di Gedung Trans TV, Jl Kapten Tendean, Jakarta Selatan, Selasa (19/8). Tapi meski begitu, Farah mengaku tak pernah trauma dengan kegagalan dalam rumah tangga. Ia bahkan mengatakan ingin mempunyai anak lagi. "Saya nggak pernah trauma sama pernikahan. Saya mau punya baby

lagi. Saya harus fokus ke karier dulu aja," katanya. "Doain aja secepatnya ya," tuntas chef seksi yang telah memiliki satu orang anak tersebut Farah Quinn pun selalu sumringah jika ditanya soal kekasih barunya, Nicky. Selebriti chef itu tak segan memberikan pujian setinggi langit bagi Nicky yang berprofesi sebagai dokter itu. "He is very smart. So very handsome," puji Farah dengan senyum tipis. Tapi itu bukan satu-satunya alasan Farah jatuh hati pada Nicky. Mereka juga memiliki hobi yang sama. "Kemarin kita ke gunung. Kita suka olahraga outdoor," tambahnya. Farah yang kini berusia 34 tahun

itu sepertinya tak mempu menyembunyikan gelora asmara yang melanda dirinya. Meskipun menjalani hubungan jarak jauh, tetapi Farah selalu menumbuhkan sikap saling percaya dan menjaga komunikasi agar tetap lancar. Nicky saat ini tinggal di AS. "Kalau kita terlalu selalu tanya detail bikin pusing. Ke depannya kita lihat aja. Nanti kapan-kapan bawa ke Indonesia," tandasnya.(DTH)

menjatuhkan tuntutan empat bulan penjara dipotong masa tahanan kepada Guntur Bumi. "Kami kecewa. Kami berharap majelis hakim tolong pertimbangkan keresahan dari masyarakat. Perbuatannya bersalah, harusnya lebih berat.," ungkap Irfangi usai persidangan di Pengadilan Negeri (PN) Jakarta Selatan, Rabu (20/8). Padahal, fakta persidangan sangat jelas telah menunjukkan ada manipulasi dalam teknik pengobatan. Sebab, Guntur Bumi dalam keterangannya hanya mengaku sebagai tukang urut. "Tuntutan terlalu ringan, kalau bisa 1,5 tahun lah. Ini supaya jangan muncul UGBUGB lainnya, dan dia akui dia nyetrum. Namanya setrum enggak ada di Islam. Perbuatannya dia itu meresahkan. Dia mengakui perbuatannya juga kan sebelumnya. Saat itu dia sempat menangis, dan minta maaf," tutup Afriady Putra, kuasa hukum Irfangi. (OZ)

Ivan Gunawan Optimis Miliki Ayu Ting Ting IVAN Gunawan optimis akan mendapatkan hati Ayu Ting Ting. Bahkan, dalam program Ada-Ada Saja, Ivan sempat memberikan kado berupa baju hasil rancangannya kepada Ayu. "Saya sempat kasih baju yang kemarin belum sempat dikasih saja," kata Ivan, saat ditemui di kawasan Cilandak, Jakarta Selatan, Rabu (20/8). Lebih lanjut, Ivan menuturkan, tetap optimis untuk memiliki Ayu. Berbagai upaya pun akan dilakukannya untuk mendapatkan Ayu. "Ya, optimis saja. Namanya hidup kan harus optimis, biar seru. Kayak teman-teman (wartawan) juga kalau mau dapatin seseorang juga kan harus berusaha," tegas Ivan. Meski mengaku sayang kepada Ayu, untuk saat ini Ivan tidak mau mengumbar menjadi kekasih ibu satu anak itu. "Sayang dong, mosok enggak sayang. Ya pokoknya jalani saja. Saya enggak tahu gimana selanjutnya," tutup dia. Sementara itu, keterusterangan Ivan Gunawan itu membuat Ayu merasa grogi. Apalagi, dengan cara Ivan melihat dirinya. "Dia (Ivan) kalau mandang saya gitu banget," kata Ayu Ting Ting di Studio AD, Jakarta Selatan, Rabu (20/8). Senada dengan Ayu, Ivan mengaku selalu grogi saat bertemu sang pujaan hati. "Saya selalu nervous kalau ketemu Ayu," imbuhnya. Kabar kedekatan Ayu dan Ivan bermula ketika desainer bertubuh tambun itu memasang foto Ayu di BBM-nya disertai status bertuliskan "in love". Namun, Ayu memastikan hubungan mereka masih sebatas teman. "Enggak gimana-gimana. Ya gini saja. Dia baik, kita saling support, berteman saja," tandasnya. (OZ/HN)


BURSA MOBIL ANDALAS

Kamis, 21 Agustus 2014|Hal.18

NISSAN GRAND LIVINA XR A/T, Tahun'2008,Wrna Hitam,1 Tangan, Mulus,KM 47.xxx. Hub: 0852 7543 2100

NISSAN GRAND LIVINA,Thn 2009,Warna Hitam, 1 Tangan, Mulus,Asuransi,Harga NEGO, Hub : 0818 601 147 / 061 7644 8326

GRAND LIVINASV Manual,Thn'2011, Pajak Habis Maret 2015,BK Medan, Warna Abu-Abu Tua Met,1 Tgn,a/n Dokter, Bensin,Keadaan Mulus,Ban 90%, Hub: 0821 6843 3692

GRAND LIVINA SV,Thn'2011,Abu Tua Met,Manual,BK Asli Mdn,Pajak Pjg, 1 Tgn Dari Baru,Pemakai Cewek, KM 4x.xxx,Mobil Ori Kaleng2 99%, Harga NEGO. Hub : 0853 5919 1099

NISSAN GRAND LIVINA X GEAR,Thn'2009, Wrna Abu-Abu Met,Mulus,BK Medan, Harga NEGO. Hub : 0852 7521 0090

NISSAN XTRAIL 2.5 XV, Matic,Wrna Silver,V Gear,BK Medan Asli, Mulus. Hub : 081 163 9010

NISSAN GRAND LIVINA, Thn'2011,Matic, Mulus,Jarang Pakai,1 Tangan,Wrna Hitam Metalic. Hub : 0812 652 9569

NISSAN PROMO DP RINGAN, GRAND LIVINA,JUKE MARCH, X-TRAIL, Dapatkan Penawaran Terbaik. Hub : 0852 7033 7739 (MILI)

NISSAN LATIO, thn'09,wrn hitam, lengkap jok kulit asli,srs airbag,interior mewah, BK medan,mulus betul. hub: 0852 61299 129

NISSAN TERANO type Spirit S2, Thn 2004, angsuran Rp 3,4jt/bln. Balik DP Rp 47jt/nego. Hub : 0812 6913 3391 - 0852 7016 1043***

NISSA TERRANO Spirit S2,Tahun 2005, Warna Hitam,Plat BB,Harga : Rp 102 Jt. Hub : 0852 7538 3218.

Dijual GRAND LIVINA 2007 Akhir, Balik Dp 70jt,Sisa 10 x 6.3jt, Asuransi All Risk Sampai Bln 12, Hub: 061 7512 3484 ( JUSTIN )

NISSAN X-TRAIL XT Thn'04, NISSAN TERRANO S3 M/ NISSAN X-TRAIL ST A/T, Thn' Wrna Abu" Met, BK Medan T,Thn’2006,Wrna Hitam, 2004,Wrna Silver Stone, Kondisi Asli,Mobil Seperti Baru,Original, Kondisi Mulus Terawat. Standart,Harga Rp.135 Jt/Nego, Bisa Hub : 0852 9642 1933 Jarang Pakai,Peminat Yang Kredit. Hub : 0852 6262 8111 Serius, Hub: 0852 6182 0559

NISSAN X-TRAIL 2.0, M/T,Thn'2010, Wrna Hitam,BK Pilihan (Blank),Mulus, Hub : 0812 6311 193 / 0853 5888 1193

NISSAN X-TRAIL,Tahun 2009, Warna Hitam, Mulus,Rumah Kantor,BK ( Medan ),Dijual Cepat, Harga NEGO.Hub : 0852 8373 4520.

NISSAN MARCH, Manual, Tahun NISSAN X GEAR Thn'2011,Wrn 2012, Warna Putih, Mobil Terawat Hitam, Manual,Hrga Rp145jt. dan Mulus dari 1 (satu) Tangan, Hub: 0853 5807 9772 Siap Pakai. Hub: 0852 76988820

NISSAN GRAND LIVINA 1.5 XV,MT,Thn'08, Over Kredit, Balik DP Rp 45 Jt/NEGO,Sisa Cicilan 28x3,5 Jt.Hub : (061) 777 00339 / 0853 7000 0339.

Di jual NISSAN NAVARA, Thn’ 2008, Wrn Hitam, AC, RT, PS, PW, Mobil Pribadi,Terawat, Hub: 0852 9646 9186

NISSAN TRUCK Tronton,L 6,bak kayu, Bk Medan,mesin PE 6,hub: 0852 7567 2388, Telp: 6614886.jln Krakatau/ Veteran No 1.

NISSAN LIVINA XR, Thn'2008, Wrna Silver, KM ± 40.000,M/T,Harga Rp.125 Jt/NEGO, Yang Serius Hub : 0821 6655 8515

GRAND LIVINA 1.5 A/T, NISSAN XTRAIL New, Thn' Ultimate, Tahun 2010, Warna 2008,Wrna Hitam, Grey Metalic,KM 32.000,Sound Mulus. Hub : 0813 6142 2404 System, 2 TV,GPS Navi,Jok Kulit Bawaan Pabrik,Assuransi All Risk. Hub : 0812 6026 816.

NISSAN XTRAIL,Thn 2009/ NISSAN JUKE Type RX, 2010,Wrn Hitam, Thn'2011,Wrna Silver, KM 17rb, Manual,KM 45.xxx. Harga Rp.200 Jt/Nego. Hub : 0819 HUB : 0813 7621 9838. 85 9591 / (061) 7765 5959

DIJUAL CEPAT NISSAN 2 Unit NISSAN HHT CK12 EXTRAIL XT, CVT, thn'10m warna TRONTON,Tahun'95 & 94. hitam, BK bln 7 plus ass all rish. Hub : 0853 5898 4551 Hub : 0812 6491 0808***

NISSAN JUKE Type CV+RX,A/T, Wrna Hitam,Thn'2011,Bisa Pinjam KTP Sampai Puas,Harga Rp.180 Jt/Nego,TP. Hub : 0813 4780 5888

NISSAN SENTRA, Thn' 1989, BK DIJUAL NISSAN XTRAIL, Medan, warna merah, AC, TAPE, Thn'2010, Wrna Silver, Triptonik, BR, VR, CL, alaram. HUb : 0813 Barang Siap Pakai. 9605 6603*** Hub : 0853 7018 1818 (TP).

DIJUAL NISSAN X-TRAIL Type NISSAN GRAND LIVINA XV Autech,A/T, Thn'2011,Wrn Hitam, 1.5,Automatic, Thn' 2008, Mulus, Lengkap,Harga Ok. Mulus,Ori 95% Sehat, Rutin Hub : 081 164 8761 Service,Bagi Yg Cari Mobil Bagus Hub : 0821 6769 8897

KIA VISTO SPORTY, Thn' 2003,Warna Hijau Metalic, Orisinil,Sangat Istimewa,Langsung Pemakai. Hub : 0821 6808 8445

KIA VISTO Sporty,Tahun 2003, Warna Hitam, BK Medan Asli,Nama Sendiri (Pajak Baru). Hub : 0813 6099 0768.

KIA SPORTAGE A/T ,Thn'2007, Wrna Hitam,BK Medan,(Milik Pribadi), Jual Cepat,Harga Nego, Lengkap Interior,TV,CD. Hub: 0853 5858 6979

DIJUAL KIA CARENS II, MT, Thn '05, Wrna Silver, Kondisi Terawat, Pjk Juni 2013, Hrga 78JT, Hub 0813 6227 8898

KIA VISTO ZIP DRIVE Thn' 2003, Wrn Hitam, Komplit, Mulus, BK Medan, Hrga Rp 57jt / NEGO. Hub: 0812 6072 7298

KIA CARENS Type Exclusive, Thn'2003, Wrna Silver,Kondisi Interior/Exterior,Orisinil, Pajak S/ D Des 2014,KM 115rb,Terawat. Hub : 0812 6367 000

KIA TRAVELLO Tahun'2005 Warna Biru, Kondisi Mulus, Hub: 0812 656 1399

Dijual Mobil BMW 318i Tahun'2003, DIJUAL BMW 318i, Thn’1996, Warna Hijau,Jok Kulit. Wrna Hitam,Alarm, Sound System, Minat Hub: 0812 6570 3060 TV,Crystal Lamp,Velg Ori BMW, Maaf TP. Hub : Jl.Sekip Baru Hp.0812 3458 1551

BMW 520, Thn ’90, Wrna Biru Met, MT, AC/PW/CL/RT/PS, Kondisi Sehat, Hrga 30jt Nego Hub 061-77 453 768

BMW 523i,Manual,Thn'97,Wrn DIJUAL Mobil BMW 318i,Thn'97, Merah, KM 68 rb,Model Full Wrna Merah Metalik,BK Medan. Facelift, Peminat Serius,Hub: 0877 Hub : 0813 6176 4000 6882 3187

BMW 528i,Thn'1997,Warna Hijau Lumut, Harga NEGO. Hub : 0813 9791 1395

KIA PICANTO,Thn'2011,Warna Abu-Abu Metalik. Hub : 0811 632 112 / 0853 6048 0258

BMW Tahun 1997,Wrna Silver Metalic, Kondisi Terawat. Hub : (061) 6635 169 / 0813 7090 8344

MECEDES BENZ C180, JUAL CEPAT MERCEDES BENZ Kompressor, Tahun 2004/2005, E 240,Kompressor, Warna Hitam Metalik Thn 2001,Warna Hitam Metalik, Peminat Hub : 0811 6133 Limited Edition. 667. Hub : 0811 605 150.

MERCY TIGER Type 200, MERCY 230 Compressor, MERCY E 250 AVG,Thn'2011,Wrna Thn’1981, Thn'97, Putih. Wrna Merah,Harga Nego. Automatic,Wrn Silver. Hub : 0821 6363 2185 Hub : 0812 6581 4214 Hub: 0813 9690 0058

MARCEDES SHANG YONG 320, Thn’98 Akhir,W.Gold Met,Siap Pakai, AC,Tangan Pertama, BK Baru Perpanjang, Peminat Serius Hub : 0813 7548 9818 / 0852 3916 9688

DIJUAL Mobil MERCEDES BENZ DIJUAL MERCY C240,A/T,Warna Hitam, Type 220 E M/T,Thn 1995, Wrna Biru,Maservis,Peminat Tahun 2001. Hub : 0813 6131 6666 Serius, Hub : 0812 6456 2384

NISSAN JUKE CVT RX AT, warna hitam, Thn'11, pajak full 1 thn, murah 234 jt. Hub : 455 9388***

NISSANMARCHA/T,Thn'2012,Warna Hitam, Pajak Bln 6 Panjang,KM 20rb, Pemakaian Wanita, Mobil Mulus. Hub : 0812 6006 999

NISSAN GRAND LIVINA 1.500cc Type SV, Thn 2010, W. Abu-abu met, KM 35.000, mesin body terawat, TV, MP3 CD Player, Harga Rp. 155jt/ nego. Dijual cepat. Hub : 0852 6104 1978***

Dijual MARCEDES BENS E220, MERCY 200 CLASSIC, Thn’ Master Piece,Thn’94,W.Abu” Muda 97,Wrna Gold, Met, Velg 18",Full Sound System KM 38rb,Full Orisinil,Hrga Rp.85 (TV,Camera). Serius Hub : Jt/Nego.Hub : 0812 6353 9000 081264562384 / 087867717684

DIJUAL MERCY BOXER, MERCY E 200,Thn'1988,Wrna MERCY W202, Thn' 1994, Tahun'89/90, Wrna Brown Hitam, PW,PS,Tape,CD,AC,Mbl C180,Wrna Hijau Tua Metalik, Original, Harga Rp.45 Jt/Nego. Metalik,BK Medan,A/n Sendiri. Mobil Mulus,Terawat,Siap Pakai, Hub : 0812 6944 2279 Hub : 0813 7678 7444 Rekor Servis Ada. Hub : 0811 601 6688

Di jual Mobil Mercy C200, Thn’2009, Compressor Avant, Wrn Hitam,Kond.Istimewa, Hub:0812 1099 3664

MERCEDES BENZ C200,CGi 2010, Triptonic,Wrn Hitam,KM 25.000,Tangan Prtama, Mobil Simpanan, Mulus, Standart, All Original, Full Service, Serious Buyer Only : 0821 6377 5151

Dijual Cpt MERCEDES BENZ T1200,Elegance, Thn 2001,Wrn Hitam Solit,Plat BK,Kondisi Sangat Istimewa,BK SudahDiperpanjangThn2015,SiapPakai, Bisa Dicek,Harga Rp 175Jt/NEGO. Hub : 0852 6116 6099.

DIJUAL Cepat BLACK HYUNDAI VERNA,Thn'2003, Harga Rp.60 Jt/ Nego,Tanpa Perantara. Hub:085362401462/085272108364

DIJUAL HYUNDAI ATOZ, Thn' 2003,Wrna Gold, Hrga Rp.58 Jt,AC,Audio. Hub : 0823 6044 6393 ( ASIEN )

DIJUAL 1 Unit Mobil HYUNDAI ATOZ GLS, Warna Silver, Thn' 2001, PW,CL,Harga Rp.46,5 Jt. Hub : 0813 7049 3993

HYUNDAI ACCENT, Thn'2000, Wrna Hitam, Hrga Rp.55 Jt/Nego. Hub : 081 160 2045

HYUNDAI ACCENT, Thn' DIJUAL Cepat BU HYUNDAI MATRIX, Thn'2002, Mulus,TV USB 2000,Merah, MMC,AC Dingin,Sensor Mundur, BK Medan . Elektrik Miror,Full Original,Ban 95 Hub : 0813 7645 8528 %,Hrga 35 Jt/Nego. Hub : 0822 7328 9019 Lsng Pemakai (TP). HYUNDAI TRAJET Thn' 2005, HYUNDAI AVEGA Type GL, DIJUAL HYUNDAI ATOZ, W.Hitam, Thn’08,Wrn Abu” Met, KM 55. Thn'2003,Wrna Hitam, AC,VR,PW,PS,TV,ABS,CL, xxx, Pemakai Lgsg,Kond.Msin Lengkap. Hrga Rp 89jt. Shat, Hrga Rp 83jt / NEGO Hub : 0813 9732 2887 Hub: 0852 7512 9111 Tipis.Siap Pakai. Hub: 0852 7592 8888 / 061-7790 8882

HYUNDAI ATOZ'03, Merah Ferari, AC,Remote,Pajak Panjang, Velg/Ban 4 Bln Baru,Kaca Flm Vcool,Kaki"Baru, Matahari Kain Klos dll Baru,(Bisa Cek Dibengkel Resmi Hyundai), Konds Spt Baru,Sgt Istimewa,A/ n Sndr,Hrg : 69,5 Jt. Hub : 0812 6440 789.

MERCEDES BENZ 300 E, MERCY BOXER Dijual,Wrna Thn’87,Sudah Master Piece, Wrna Biru,Thn’1986, AC,Tape,Hrga Hijau Tua Met,BK Mdn,Pajak Rp.40 Jt,Peminat Serius, Hidup, Hrga Nego. Hub : 0812 Hub : 0852 9636 5790 6583 818 (No SMS).

DIJUAL Sepeda DIJUAL MOBIL MERCY, Motor KAWASAKI Masterpiece, Type E200, KLX 250cc (TRAIL), Tahun'83, Warna Merah, Tiger, Thn'2009, Wrna Hijau, Harga Rp.41 Harga 110 Jt NEGO. Jt. Hub : 0812 6508 9191 Hub : 0821 6074 7888. ( TP ).

HYUNDAI ATOZ,Thn’04,Wrna Abu Met, BK Medan,Harga 69 Jt/NEGO. Hub : 0853 6161 5977

HYUNDAI TRAJET GL8, Bensin, Thn'2005,Wrna Hitam, Terawat,Siap Pakai,Harga Nego. Hub : 0812 8033 1667 Maaf TP. DIJUAL HYUNDAI GRAND AVEGA,Thn'2012, Pemakaian Feb 2013,Manual,Wrna Hitam, Plat BK,Asuransi All Risk,Harga NEGO. Hub : 0811 625 1000

HYUNDAI AVEGA Type SG,Thn 2007, Wrn Abu”Gray,VR 17“,Ban Baru 90%, Jok Kulit Asli,Plat Medan,Tape Pioneer,Mesin Mulus, Hrg.Rp80jt/ NEGO.Hub : 0813 7017 7833. HYUNDAI ATOZ Tahun 2003, Warna Silver,AC,Tape,Kondisi Mulus. Hub : 0852 7537 3284

HYUNDAI ACCENT GLS, Thn'2000,Wrn Hitam, AC, Tape, Alarm,Mulus,Jarang Pakai, Dijual Cepat,Hrga NEGO. Hub: 0813 6134 6455

DIJUAL HYUNDAI ATOZ, Thn’01,Wrna Hijau, Automatic,KM 33.xxx,Original. Hub : 0812 6378 9700

DIJUAL HYUNDAI ATOZ, Thn’00, W.Kuning Met, AC,CD Pioneer,Velg Racing,Sangat Terawat, Angkutan Umum Rahayu 53 (Amplas/ Belawan). Hub : FARID Hp.0823 6856 5373 HYUNDAI ATOZ NEW GLS ’02, W.Hitam,Mulus,Spedo Meter Bulat, Lampu Rem Kristal,BK Pilihan, Asli Mdn,Hrg 66,5jt / NEGO. Hub : 0823 6570 1978

DIJUAL HYUNDAI AVEGA,Type GL,Thn 2008, Wrn Grey Metalic,1 Tangan,Sangat Mulus, Bk Asli Medan.Hub : 0812 604 2968.

HYUNDAI ATOZ,Tahun 2005, GLS, R/T,AC,PW, Mulus,Wrn Merah,Plat D,KM 73rb,Harga 75 Jt,BU. Hub : ( RIO ) 0816 482 8451

DIJUAL Cepat HYUNDAI BIMANTARA CAKRA, Thn' 1996, Wrna Hijau Met,BK Medan,AC Dingin,Mesin Terawat,. Hrga Rp.41 Jt/Nego. Hub : Pak Agus Hp.0813 6160 7079

HYUNDAI ATOZ 2003 GLS, Wrn Biru Met, Lengkap, Tape, TV ,VCD, Mulus, Siap Pakai. Hub: 0813 8117 9710

DIJUAL Mobil Sedan HYUNDAI HYUNDAI H1,Bensin,Thn'2008, ELANTRA,Thn'96, Wrna Abu-Abu Wrna Silver,Mobil Istimewa. Silver,AC,Keadaan Siap Pakai,Harga Hub : 0812 7481 9999 Rp.38 Jt/Nego. Hub : 081 167 7106

HYUNDAI SANTA FE Thn' 01,Wrn Hitam, AC Dngin,Mesin Sehat,Body Sgt Mulus, Jok Kulit,Kaca Film Lumar,Kamera Mundur,TV, DVD Player,Velg Chrome 20",Hub: 0811 608 535 DIJUAL HYUNDAI ATOZ, HYUNDAI ACCENT, Thn' Thn'2007,Wrna Hitam, 2000,Merah, Body Mulus Sekali,(Original). BK Medan . Hub : 0853 6185 0107 / (061) Hub : 0813 7645 8528 7639 5078

ATOZ Thn 2004, W. Silver metalic, DIJUAL HYUNDAI MATRIX, Tahun 2002, Manual, Velg racing, Jok mB Tech, Warna Hitam, Manual,Mulus. Mulus, KM 58 Rbuan. Hub : 0821 Hub: 0813 7700 2189 6499 9088***

HYUNDAI TRAJET A/T Thn’01,Sky Blue, Sehat Terawat,KM 40 Ribuan,VR 18 JPG, HID 2 Set,KF Perfection, Peredam. Hub: 081 986 6633

SEPEDA MOTOR VESPA, Thn'2012, Wrn Merah, Type LX 150 LE, KM 1000,Tangan Pertama, Masi Baru. Hub :JLSETIAJADI NO 21 KARAKATAU. LEXUS LX 470 (Model Cygnus), Bensin, Thn'2004,Wrna Putih Mutiara, BK Medan Asli. Hub : 0853 7272 0000

DAIHATSU TAFT ROCKY

DAIHATSUTAFTBADAKPickUp

Thn'92,Diesel, 4x4,Full Modif 90 %,Kondisi 95 %,Minat Hub : 0813 7040 4555

4x4,Thn'82,Merah, BanBaru,BuatDrMinibusKe PickUp4x4Aktif, MshSehat,KondBgus, Mulus, HrgRp62Jt/NEGO. Hub:081361523586

KAWASAKI BINTER MERZY Thn'82,Hitam, Starter Hidup, Lengkap,Radio HT,Siap Pakai Touring, Lihat Ditempat,Surat Hidup,Simpanan,Hrg Rp25Jt/NEGO. Hub : 0853 7146 5932

OPEL BLAZER TYPE LT

SEDAN OPEL VECTRA

OPEL BLAZER

Thn2000,WrnHitam,MesinDiesel Turbo (4JB),LengkapVersenelingAdaWinch,Hrg Rp90Jt/NEGO, Surat"Lengkap,Tinggal Pakai,SeriusHub:085215107030.

Thn'1996,Pjk Panjang, W.Biru Met,Mesin DOHC,CL,PW,PS,AC, Hrga Rp.33 Jt/Nego. Hub : 0852 6205 2210

Thn'2000,Wrna Hitam,Siap Pakai, Hrga Rp.48 Jt/Nego. Hub : 0821 6092 6592 / (061) 7796 1918

ROCKY INDEPENDENT

DAIHATSU SIRION

DAIHATSU TERIOS TX

DAIHATSU TAFT ROCKY

DAIHATSU ESPASS

DAIHATSU TARUNA

Thn'1996 dan 2001,Warna Putih. Minat Hub: 0813 7009 9251

THN 1997, W. Abu-abu met. Hub 0852 6189 4982 , 0821 6743 4179

Thn Mei 2012,Wrn Abu" Met, KM 12.000,Hrga Cash Rp 150jt,atau cicilan DP 60jt Angs.2,8 / bln,Smpai April 2016. Hub: 0812 6431 487

WrnaHitam,Thn’09,Mulus,1Tangan,AC,Tape,KM 19, Hrga165Jt/Nego,TP.KhususPemakai, Hub: 081260298424-085261087709

Thn 1995, Kondisi Baik,W. Hitam Metalik, 4x4 , AC,Tape, A/N Sendiri, Hrg Rp 79 jt / Nego. Hp 0821 6104 9001 (Lokasi Medan)

PintuRolingDoor,Thn'1997,WrnaCoklatMet, MobilMulus,BodyKaleng2, Lengkap, BK Medan,HrgaRp37jt.Hub:081396924688

Thn '99 Akhir, Wrna Biru Met, BK Pnjg Asli Medan, PW, CL, Sound Sistem, Hrga 83JT/Nego Hub.0821 60 146 136

DAIHATSU XENIA XI VVTI

DAIHATSU TERIOS TX

TAFT GT 4X4

DAIHATSU XENIA X

DAIHATSUTARUNAFGXEFI

OVERKREDIT,Thn'08,silver, TVDVD,CamMundur,FL) modelsporty, BalikDP 60Jt (/Nego,SisaAngs32x2,65jt, Hub : 0819 7318 9222 / 0896 9041 5882

DIJUAL ,Thn'2009, Wrna Silver,Hrga Rp.150 Jt/Nego,Plat Mdn, Mbl Terawat,Cantik,Siap pakai. Hub : 0813 6149 8977

Thn’93,WrnBiruGelap, AC,TAPE,Ban31,VelgRally,Body Kaleng, Mesin Gardan Sangat Bagus,Nb:Lihat Mobil Dijamin Tidak Kecewa.Hub : 0812 6025 8795.

Thn' 2012, W.Silver, Standart Original, Plat Mdn,Hrga Rp.140 Jt/Nego, Jl.Sei Batang Hari No.120. Minat, Hub : 0812 6098 1038

Thn 2004, Biru Metalik,Kondisi Mulus,Harga Rp 92 Jt (NEGO). Hub : 0813 9656 0022 / 0821 6715 8700.(TP).

DAIHATSU HILINE TAFT

DAIHATSU ZEBRA PICK UP

DAIHATSUXENIA

GRAND MAX BLIND VAN

DAIHATSU HILiNE PICK UP

DijualCepat.!!!Thn'2004,HargaNEGO, Bagi PeminatSerius,SpeksiBaruDiperpanjang Hub:081362344088/085262166196

Thn'06, Wrna Silver,AC,Tape. Hub: 0812 6065 9150 0819 200 0885

Thn’2012,AC,Tape,DP35Jt/Nego,Angs 3.423.000 x 21,Hrga Rp.80 Jt,kond.99% Ok. Hub : 0812 8890 0127 / 0812 7585 1178

Tahun 93. Hub : 0813 9695 8271.

DAIHATSUGRANDMAXPICKUP

OVER KREDIT GRAND LIVINA

NISSAN SERENA

NISSAN LIVINA X-GEAR

NISSAN X-TRAIL 2.5 ST

NISSAN SUNNY

NISSAN X-TRAIL ST

NISSAN JUKE

Thn'2011, 1.3Lkp,AC,Tape,1TgnDrBaru, Kondisi Mulus, Terawat,NEGO,Pemakai Serius,Hub:085260443696

HIGHSTARWAY, Matic,Thn'2012,WrnAbu" Tua,CD2,TV,AC,JarangPakai,SepertiBaru,Sisa 5,4jt'anx24Bln,Rp80jt.Hub:081361522048

HIGHWAYStarA/T, Thn'2005,W.Coklat Met,Kond.Mulus, Hrga Rp 125 / NEGO. Hub: 0812 7340 0539 / 0819 642 007

M/T,Thn 2009,Silver, BK Asli Medan,Pajak Panjang,Kondisi Sehat, Tangan Pertama.Hub : 0812 6008 0402.

Thn'03,Matic,Wrn Silver,BK Medan,Pajak Berlaku, Mobil Mewah & Terawat,A/N Sendiri,Rp 104 jt. Hub: 0812 634 9222

Thn'97,W.Hitam, Hrga Rp.32 Jt, AC, Audio,USB,CD, Alarm,Body Msih Kaleng. Hub :ARDY LBS Hp.0812 6582 0292

Thn'2004,PajakPanjang,JokMBTech,WrnSilver, Velg Racing,19",RoofRack,DoubleDin,TV,Kond.Mulus, Terawat,KhususPemakai.Hub:081376221599

Thn'2011 Akhir,Wrna Putih, Pajak Panjang 1 Thn,1 Tgn Dari Baru, Hub: 0819 604 3512 / 0819 890 339

NISSAN FRONTIER

NISSAN XTRAIL XT

NISSAN RH10/ENGKEL

NISSAN SERENA

NISSAN GRAND LIVINA

NEW NISSAN GRAND LIVINA XV

NISSAN X’TRAIL XT

NISSAN SENTRA

Thn'2002,3000cc, BodyMulus,PajakPnjangMei 2014, VR,PW,TV,KacaFilm, MesinSehat, SmuaFiturBerfungsi, Hub:082166666880

Thn’2003,TanganKedua, KTPBisaPinjam, WrnaHitam,HargaNEGO, KM95rb.Hub: 08126588199/081361769939(TP).

Thn'98,TRADO Sehat, Terawat,Body Mulus.Hub : BPK MULYONO Hp.0852 7669 9188 / 0878 6990 8888

Type HWS,Thn 2004, A/T,Wrn Hitam,Mulus,BK Asli Medan. Hub : 0813 7065 9304.

OverKreditThn'2012,BruPkai6Bln,SprtiBru,JokKulitMB Tech,BalikDP48Jt/Nego,AssAllRisk,Angs4,2Jtx42Bln, ByarDPBwkPlgMbilHub:081263262777/77702225

DIJUAL Thn'2013. Hub : 0811 636 162 / 0852 6190 8286

AT, Wrna Hitam, Thn ’09, Km Rendah, Kondisi Sangat Mulus, Hrga Nego, Hub 0812 6040 6060

Thn' 1989, BK Medan, warna merah, AC, TAPE, BR, VR, CL, alaram. Hub : 081396056603

ISUZU PANTHER HI SPORTY

ISUZU PANTHER Hi-GRADE,Thn’95,Biru Tua Met, AC Double,PW,BK Mdn,Terawat,Siap Pakai, Hrga 65 Jt/Nego,TP. Hub : 0852 9711 2344 / 0852 9629 5552

ISUZU PANTHER Touring

PANTHER PICK UP

Thn 2001,Acesories Lengkap, Solar,Harga Bisa NEGO.Hub : 0813 6146 0497/0812 6530 373.

3GDWay,Thn'06, WrnPresidentBlue,Bak Lebar, MsinMsihBgus,JrgPakai. Hub (061)77880994/(061)6641994/082164337784

PROTON EXORA EXECUTIVE Thn'2012, Bensin,Wrn Hitam,BK Medan Pilihan, Pajak Bln Sep. Mulus,Terawat,Jrg Pakai, 1 Tgn Dari Baru. Hub: 0812 6288 8277

PROTON GEN2

ISUZU PANTHER MB Royal 1999

ISUZU PANTHER

ISUZU PANTHER DOUBLE CABIN

ISUZU PANTHER Hi-Grade New

PHANTER TOURING

Bk Asli Mdn,Hijau Met, BPKB Tgn 1,Ban Baru Semua,Kond Mbil Sangat Trawat Sekali (Jamin), NB: Lihat Mobil Dijamin Tdk Kcewa.Hub: 0821 6088 5224.

Dijual 1 Unit Mobil Thn'2005,Wrna Silver, Type LM, Kondisi Sangat Bagus,BK Medan. Hub: 0821 6806 0568

Tahun 99/00 w. biru, ban dan velg baru, jok baru, ac/tape. kondisi mobil sangat terawat sekali Hub 082165642662

Thn’97, Wrna Hijau Metalik,Kondisi Mulus, Siap Pakai,Hrga Rp.71 Jt/ Nego. Hub : 0852 9674 4569

Thn '05, Wrna Coklat, Kondisi Sehat Terawat, BK Pjng, AC,PW,CL,PS,RT, Hrga 160JT/Nego, Hub 0821 1087 1604

Thn'97, Wrn Abu"Metalik,Bk Mdn Asli,Harga NEGO. Hub : 0853 6263 3343.

ISUZU PANTHER LS TURBO TAHUN 2008. Kondisi Sangat Terawat,Wrn Hitam, Pajak Panjang, Pindah Rumah, Milik Pribadi, Harga Rp165 jt (BU). Hub : 0818607750 / 082163955570

ISUZU PANTHER

ISUZU ELF NKR66 Thn'2004,W. Putih, Bak Besi,6 Roda, Kondisi 80 %,Masih Beroperasional, Harga Rp.73 Jt/Nego. Hub : 0821 6896 7732 / 0878 6913 1568

ISUZU BISON BUS DIJUAL ,Thn'1993, Wrna Putih,Bangku 4 (Empat ) Baris. Hub : 0852 0765 5698

ISUZU ELF PS 120 HD ( NKR 71 ), thn '05 wrn putih,Plat BL,Dump Truck, Kondisi Bagus. hub: 061-76387288,085210002788

ISUZU PANTHER Hi-Grade

MINI BUS LS, Thn'2001,Wrna Silver,BK Medan,Mobil Mulus, Harga Rp.85 Jt/Nego. Hub : 0813 7718 0388

CHEVROLETESTATE

CHEVROLET CAPTIVA2.4 L

CHEVROLET TROPER

CHEVROLET TROOPER

CHEVROLET SPARK LS

KIA PICANTO

KIA CARNIVAL Diesel

Thn'2010,TypeLS,SS,W.Hitam,Plat Medan,HrgaRp.95Jt. Jl.SeiBatangHari No.120 Hub:081260981038

2500cc, Bensin,BK 1899 OM,Wrn Hitam, Pajak s/d Agst;14,Hrga Rp 158jt / NEGO. Hub: 0821 2708 8828

4x4,Aktif,Thn'85, Wrn Hitam Met,AC,DVD,Full Sound System, Hrg : 45 Jt NEGO. Hub : 0812 6944 2279.

Thn '93, Wrna Hijau, 4x2 , Kondisi Siap pakai, Hrga Nego, Hub 0821 6288 0400 (Jl. Surya Komplek Krakatau Garden A 6)

Tahun 2005, Warna Silver, AC/PW/ PS/CL/RT, Harga 60 Juta, Bisa Nego Hubungi 0813 7676 8696

W. Biru, Thn 2005, AC/ PW/ CL/ RT/ VR, mulus, siap pakai, Harga Nego. Hub : 0813 7019 2255

Thn'01,Wrna Hitam,Matic, Kondisi Siap Pakai,Harga 60 Jt/Nego. Hub : 0813 9770 3303 / 0852 6273 2859

Thn’1996,Wrna Biru, Lengkap,Hrga Rp.65 Jt/Nego. Hub : 0812 6579 404

Thn'09 oktober, w.hitam,kond mulus,harga Nego Hub: 087748148373, 061-75027898


BURSA MOBIL ANDALAS DIJUAL MITSUBISHI COLT DIESEL, 135 PS,Tahun 2000, Kepala Kecil, Plat BM,Pajak Mati 1 Tahun. Hub : 0853 7265 5087

CITY CAR:MITSUBISHI Mirage GLS A/T, Dari Baru Pakai Jan'13,All Risk s/d Jan'15,KM 20rb,Wrn Hitam,Velg Racing,Kaca Flm, Sensor Parkir,Spoiler CatOriginal, MinatHub:082273783146

Kamis, 21 Agustus 2014|Hal.17 DIJUAL MITSUBISHI COLT 120 MITSUBISHI GALANT Thn’82, SS,Thn'1997,( Minibus), Wrna Harga Rp 13jt / NEGO, Bisa Tukar Merah,Kondisi Siap Pakai,( ADI Tambah Kereta, PUTRO ), Berminat Hub : 0853 5857 0020, Jln.Sei Babalan No.8 Petisah. Hub: 0813 7748 8088

Dijual Cpt MITSUBISHI L300 MB Carnival, Thn'07,W.Putih,Krsri Sparta, Akhir Pemakaian Thn'08 Awl,Mesin Sehat,Body Mulus Seperti Baru, Lapis Jok Baru,Plat BB,Pjk Baru Perpanjang, Hrg 100 Jt. Hub : 0813 9628 6981 / 0812 6357 1013 ( TP ). MITSUBISHI GRANDIS,Tahun MITSUBISHI LANCER EVO MITSUBISHI FUSO FM 517 MITSUBISHI V6, Thn'96, Full 2005,Matic, III,GTi,Thn’96, Wrna Putih, Roda 6, Thn 1992,Plat BK,Bak Modivikasi, Ban 90%, Body Kit, Wrn 3 Dimensi, Hrga Rp.59jt Nego Warna Silver Metalik,Harga NEGO. 1800cc, Mobil Simpanan. Kayu,6,2 M, Sudah Power Habis,Bisa Over Kredit, Angs.Rp1,5jt. Hub : 061-7778 9227. Steering,Mobil Lintas. Hub : 0812 6007 495 Hub: 0823 3330 3339 Hub : 0813 7098 7796. MITSUBISHI KUDA Diesel,Thn 2000, DIJUAL MITSUBISHI DUMP Putih Mutiara, VR,BR,CD, Subwoofer, Power, PS, PW, CL, Alarm, AC, Ban 5 bh TRUCK,INTERCOOLER, ok, an Sendiri, Pjk Pnjang Bln 1,Mulus, Rangka 53,56,73. Cocok Untuk Anak Muda,Hrg Rp 76Jt/ NEGO. Hub :0852 6171 6172.Jln Hub : 0821 6633 5500 Selambo Komp.SMA 21.Mdn.

MITSUBISHI L300 BOX,Thn'03, PH MITSUBISHI EVO IV, Thn’ MITSUBISHI FUSO TRONTON, Thn'98,Wrn Biru,10 Roda, BK,Kondisi Sangat Mulus, 1 Tgn Dari 1999,Wrna Biru. BK MEDAN. Baru,Harga 90 Jt,Serius, Hub : 0852 Hub : 0812 6525 224 Hub : 0813 6122 8218. 4820 4612 ,TP, (No SMS)

DIJUAL MITSUBISHI NEW LANCER, Thn'1987,Wrna Kuning, Mulus, BK Mdn Hidup,AC Dingin, Hrga Rp. 23 Jt/Nego. Hub : 0813 6144 0431 / 0823 6157 7916

MITSUBISHI L300 Pick Up, MITSUBISHI L300 PU, Thn' 06,T 120 ss,1.5 Thn'2003, Tahun 2005, Box Aluminium Putih,Hrga Warna Hitam. Rp.40 Jt. Hub : 0812 6086 142. Hub : 0813 6215 7598

MITS, KUDA DIAMON, Thn' 2002,Diesel,Wrna Silver, AC Double,Velg Racing, tape, CD, Mulus,Siap Pakai, Hrga Rp.93 Jt/Nego. Hub : 0812 6377 6769

DIJUAL Satu Unit MITS INTERCOOLER, 6D-40, Rangka 54, Thn '99. Hub: 0812 607 4482 / (061) 9109 8858

MITSUBISHI L200 STRADA, Thn’07, Wrn Merah/Silver, Mobil Bagus,Kaki-kaki Baru Ganti,Ban Baru, Hub: 0811 668 023 FERRY

MITSUBISHI KUDA GRANDIA' 03 Dijual L300 Minibus,Thn'85 (2000Cc), Biru Metalik,Tangan Pertama, Bensin, Atlantisblue,BK Sept'14, Mobil Terawat, Msh Original,Surat Lengkap,Plat Mdn,Pjk Bulan 5, Semua Siap Pakai, Harga NEGO. Kelistrikan Hidup Normal.SERIUS, Hub Hub: 0812 6976 4224 : 0813 9620 7260 / 0812 6078 7462.

MITSUBISHI Kuda Solar, Thn' 2001, Limited,R/T,Wrn Merah, CL, Remote, Ban Baru,Velg Baru, Body Kaleng, CD,TAPE,RADIO, MobilSimpanan, Kusus Peminat Serius. Hub: 0812 6252 7190 / 0811 6049 09 (TP).Khusus Pemakai.

DIJUAL MITSUBISHI TRONTON (6x4) GANJO,Thn'2001, Kondisi Sehat Dan Jalan. Hub : 0823 6750 1051 / 0878 6899 2798

DIJUAL MITSUBISHI TRUCK TRONTON PS 190, Thn'99,Bak Kayu,Kondisi Siap Pakai,Pemakai Langsung. Peminat Langsung. Hub : 0823 6712 8128 / 0852 0666 2697

Over Kredit PAJERO SPORT,Thn 2013, Wrn abu"Met,Type GLS, Limited Edition, Manual,Angsuran 39 x 9,477.000 Hub : 0853 6221 8739 / 0853 7300 8302

Dijual Cepat 3Unit TRONTON MITSUBISHI, 6D40 Thn'2007,6d24 Thn'2006,8DC11 Thn'2006, Hub: 0811 614 358 / 0821 6035 3333 / 0852 6129 6665

Dijual Cepat 3Unit TRONTON MITSUBISHI, 6D40 Thn'2007,6d24 Thn'2006,8DC11 Thn'2006, Hub: 0811 614 358 / 0821 6035 3333 / 0852 6129 6665

Dijual MITSUBISHI LANCER EVO3 , Thn'1993, Wrn Hijau Tua Met,Mesin Standart & Kering, AC Dingin , Serius Hub: 0813 8606 9988 (TP).

MITSUBISHI TRONTON Roda 10,Thn'89, Wrn Kepala Cokelat,Body Short,Plat BL Aceh Bireun,Harga 140 Jt NEGO. Hub : 0852 7098 0178.

TOYOTA GRAND INNOVA,Thn 2012,Wrn Hitam, Manual, Bensin, Type G,KM 19 ribu,Simpanan, Serius Hub : 0812 603 5243.

Dijual 1 Unit Toyota Kijang Roda,Thn'1994, Wrn Abu", Type Long,Velg Racing,AC,PW, Hrga Rp 48jt / NEGO, Alamat : Jl.Kawat 3 No.287 Tj.Mulia Hilir-Medan. Hub: 0813 7549 9178

Dijual TOYOTA AVANZA, Thn'2005 Matic, Wrna Hitam,Harga Rp 100 Jt. Hub :0812 6057 759

TOYOTA ALTIS Type G,A/T,std,Thn 2003 Wrn Hitam,Mulus,BK Tunggal KP Asli Medan.Hub : 0822 7317 3897.(TP)

DIJUAL Cepat TOYOTA AVANZA Type S, Thn' 2007,Matic,Wrna Silver,Plat Medan,Hrg Rp.120 Jt/Nego. Hub : 0853 5900 0899

Dijual TOYOTA AVANZA Type 1.5 s,Tahun 2011, Wrn Abu-abu Metalik, Kondisi Mulus,Terawat, Pajak Panjang, Hrg Rp 137.000.000/ NEGO. Hub : 0852 7588 4978 / 0812 6541 4078.

DIJUAL TOYOTA HILUX Double Cabin,4x4, Tahun 2011,Warna Hitam Metalik,Plat Medan. Hub : 0813 7609 5997

TOYOTA KIJANG KAPSUL, Thn'2003, Bensin 1.8,Warna AbuAbu,A/N Sendiri, Mobil Sangat Cantik. Hub : 0852 9683 3376

TOYOTA STARLET,Thn'89,1300 TOYOTA KIJANG LGX 1.8,Tahun STARLET,Tahun’97 SEG 1.3, CC, AC,Tape,W.Biru Met,Plat BK 1998,Warna Biru. Warna Abu abu, Mdn, AC Dingin,Mobil Rawatan. Hub :0812 6095 0002. Kondisi Mulus,Hrga Rp.36 Jt/ Hub : 0813 7636 2051. (Nego).Hub : 0821 6533 9059

DIJUAL TOYOTA RUSH S M,Thn’07,Wrna Silver, Hub : (061) 7749 5812 / 0852 9618 0120 (Tanpa Perantara)

TOYOTA AVANZA G,Tahun 2011, Warna Hitam, M/T,Sisa 14 x 3.752.000,Balik DP 100 Jt,Asuransi All Risk. Hub : 0812 6588 239 / 061 415 8278

TOYOTA KIJANG LGX Diesel,M/T,Wrna Biru Met, Thn’2001,Plat Asli Medan,Hrga Rp.116 Jt. Hub : 0812 6014 3680

Over Kredit All New AVANZA, Thn' 2012, W.Hitam, Velg Racing, Jok Kulit,Mobil Mulus,Sdh Byr 15 Bln, Sisa 33 Bln,Angs 4.530. 000, Hub : Jl.Perjuangan Komp. PerumahanEliteIINo.D10(RingRoad/Setia Budi ) Hp.0813 6120 3875 / 7755 3901

TOYOTA KIJANG INNOVA Type G,Thn'2007,Bensin, Manual, Wrna Hitam, Mulus, Hrga Rp.160 Jt/Net. Hub : 0813 6166 8669

TOYOTA KIJANG KAPSUL LGX DIESEL, Tahun 2001, Warna Hijau Metalik,Harga Rp 117 jT / NEGO. Hub : 0821 6407 4174.

DIJUAL MOBIL MITSUBISHI KUDA, Thn' 03, 2000cc, diamond 90% bagus!, bensin, harga 82 jt/ nego. Hub : 0819 883 781***

Over Kredit MITS L300,Pick Up, Thn 2004, Kondisi Mobil Siap Pakai, Kredit,Berjalan 6x 2. 700.000,Sisa 30 Bulan lagi,Balik Dp 21 Jt. Hub : 0812 631 5737,0852 7504 0875

Dijual Cepat MITSUBISHI L300 Pick Up,Diesel, Thn'96,BK Speksi Hidup, Siap Pakai,Mesin Terawat, Sehat Baru,Bak Sudah Ditambahi Jerjak Besi,Battere Baru Ganti, Harga Rp 75Jt/ NEGO Sampai Laku. Hub 0823 6888 8555 / (061) 7506 8555.

MITSUBISHI EVO IV Thn'99,Wrn Biru Met, Full Sound,ABS,Ban Baru,TV Adres, All Truck,Ass All 8-14 Hub: 0813 7536 4677

Dijual MITSUBISHI LANCER EVO 3, Thn 1993,Wrn Hijau Metalik, Mesin Standart & Kering,AC Dingin. Serius Hub : 0813 8606 9988 ( TP ) TOYOTA KIJANG INNOVA, Type V, A/T,Tahun 2006 Akhir, 1 Tangan. Hub : 0813 6139 0466.

Dijual COLT DIESEL 120 PS , Thn'2005, Bak Kayu,Masih Bagus,Plat BK, Kondisi Pajak Full 1 Thn,Hrga Rp 136jt / NEGO, Kredit DP 20jt. Hub: 0823 6339 8448 TOYOTA GREAT COROLLA 1.6 SEG, Thn'92,Matic,Wrn Hitam, AC, CD,MP3, EM,PS,VR 16,Hrga NEGO. Hub: 0853 7387 3458 / 0852 6100 8787

Dijual MITSUBISHI ETERNA, Thn'92 Akhir, PemakainAwalThn'93, Hitam, AC, DVD, VCD, BK Mdn,Pajak Hidup,s/d 12/ 2014,Plat 12/2017, Hrg Rp 36,5 Jt/ NEGO.(TP). Hub : 0853 7063 8672. TOYOTA KIJANG Thn'02 Wrn Hijau, Bensin,PS,BR,CD Double Din,Power, Sub Wofer,Mesin Sehat (Berembun), Body Lempang,Plat Mdn Asli,Rp 95jt / NEGO. Hub: 0811 607 4637

Cash Over Kredit,TOYOTA INNOVA G Bensin, Tahun' 2010, Warna Hitam, STNK, Bulan Oktober 2014. Hub : 0812 6033 1270

Dijual Kijang LGX 1.8 EFI,Thn’03 Bensin,Wrn Biru,Jrg Pakai,Pjk Smpai agust 2014, Hrga Rp 127jt. Hub: 0812 654 9035

JUAL CEPAT TOYOTA STARLET, Thn’91, Warna Abu Metalik,Body & Mesin Bagus & Orisinil, Harga NEGO,Pemilik Langsung. Hub : 0813 7647 2090.

DIJUAL TOYOTA AVANZA G,Warna Hitam,Mulus, Jok Lapis,AC Dingin, Double Blower,STNK 20 14 BPKB 1Nama,Harga Rp 125 Jt (Murah), Kredit DP Total 28Jt (NEGO), Angs3Jt'an.Hub:08126035899 (Depan Bumi Seroja Permai)

TOYOTA AVANZA Type G,Thn 2007, Wrn Biru Met,BK Asli Mdan, Hrg Rp 115jt / NEGO. Hub: 0852 7571 5468 / 0812 603 5108

Dijual TOYOTA KIJANG KRISTA, Thn'97, BiruMet,ACDoubleBlower,MesinKeringAman, Tdk Ada Keluhan,Plat BM (Pekan Baru),Hrg Rp 80Jt(NEGO Tipis), Alamat,Jln.Raharja No.06.Pondok Batuan Tanjung Sari Medan. Hub : 0852 6151 8723 / 0853 8375 8991. TOYOTA AVANZA G,Thn 2007, VVTi, No.Pol. BM ( PekanBaru), Jual Cpt,BU, Harga Rp 105 Jt,(Siap Bantu Mutasi),Tangan 1. Hub : 0813 8952 8100. Pemakai Langsung. Over Kredit TOYOTA AVANZA Type G,Thn'11,1.3, Manual, W. Silver, Mulus,A/ n Sndiri,1 Tgn Dr Baru, BK Asli Mdn,Pjk Mei 2014,Sisa 17 x 3,7 Jtan, Ass All Risk,Jok Kulit, TV,DVD,Balik DP 85 Jt/ Nego, Maaf TP. Hub : 0813 6227 0303

TOYOTA INNOVA Type V,Tahun 2012,Plat Medan Asli, Warna Putih,Satu Tangan,Mulus,Pajak Panjang,A/T. Hub : 0813 7007 2929.

DIJUAL 1 (satu) Unit TOYOTA AVANZA, Tahun 2010 Akhir, Warna Hitam, Mobil Bagus. Hub : Johor Indah Permai Blk R 11 Medan Johor. Hp : 0812 650 9481. TOYOTA INNOVA Type G,Thn’2007, Wrna Light Green,Bensin,Kondisi Mulus, Peminat Serius. Hub : 0821 6390 9988

TOYOTA KIJANG INNOVA Type G,Bensin,Matic, Thn'2008,Wrna Hitam,Kondisi Baik. Hub : 0853 6002 5522 / 0852 9639 2374

DIJUAL TOYOTA KIJANG KRISTA,Thn 2003, New Model,Wrn Silver,Velg Racing,Body Kaleng2, Masih Original,Body Kaleng2,Masih Original, Rp 133 Jt/NEGO.Hub : 0811 6143 833.

TOYOTA KIJANG KAPSUL Thn'2000, Bensin, Wrn Hijau, Harga Rp 85jt.Penilik Langsung, Peminat Serius. Hub: 0812 6506 2651 / 0812 6364 6363 DIJUAL TOYOTA COROLLA All KIJANG KRISTA Diesel, TOYOTA NEW FORTUNER 2.5 New Hi-Tech,Thn'99,Matic,Wrna Thn'2000, Wrn Biru Met,Siap G,Thn’2012, Automatic, Solar, Abu-Abu Metalic,Super Mulus, Pakai,Mulus, Body Kaleng. Wrn Hitam Met, Termasuk Hrga Rp.77 Jt/Nego. Asuransi Full Cover 3 thn. Hub: 0811 643 591 Hub : 0812 650 1515 Hub: 0823 7011 1333

TOYOTA HARRIER, Thn' 2011,Wrna Hitam,Satu Tangan Dari Baru. Hub : 0813 7545 5180

TOYOTA FORTUNER, Thn' 2012, DIJUAL FORTUNER Type Matic,Diesel, G,Thn'2006, Wrna Silver Metalic. Matic,Wrna Hitam,Bensin. Hub : 0812 6529 0290 Hub : 0853 6217 3159

TOYOTA NEW AVANZA G, Thn'2012,VVTi, Grey Met,BK Medan,Jok Lapis,Mesin Terawat, Hrg Rp 156jt / NEGO,BPKB 1 Nama, Bisa Bntu Kredit DP Murah/Rp50jt, s/d 5thn. Hub: 0812 603 5899 Komp.P.B.I Mdn.

TOYOTA COROLLA ALL NEW Thn'97, Wrn Abu" Met, AC, PW, PS,VR 15",Ban Baru, Batt Baru, Alarm, Bngku Msin Baru,Jok Kulit, Seal2 Baru Peremajaan,Balik DP 25jt sisa 30 x lagi, Hub: 0811 618 4840

INNOVA Type E Plus,TAHUN 2008,Warna Silver, Semua Fasilitas Type G (Sudah Ada) Bensin, Sehat,Mulus,Harga Rp 153 Jt/ NEGO. Hub : 0812 6581 4597.

DIJUAL KIJANG LSX Up, DIJUAL Mobil TOYOTA AVANZA 1.3 G,Manual, Tahun 2004,Warna Biru, Bensin,Harga Rp 102 Jt/ Wrna Hitam,Mulus,Asuransi All Risk,Thn'2012, NEGO. TP. Hub : 0853 6081 2338 Hub : 0812 6385 037.

Dijual TOYOTA INNOVA,Thn 2005 (E), Wrn Hitam,Bensin,Harga Rp 112 Jt. Hub : 0813 6283 5624.

Dijual Cepat TOYOTA INNOVA Thn' 04/05, Type G, Wrn Hitam, 1 Tangan, Bensin, Minat Hub: 0812 606 7985

TOYOTA INNOVA G BENSIN, Tahun 2010,Hitam Met, 1 Tangan Lengkap,Mulus,Siap Pakai,Harga : Rp 192 Jt / NEGO. Hub : 0812 6861 1366.

TOYOTA AVANZA TYPE X,Tahun 2008,Warna Silver, 1 Tangan Dari Baru,Kondisi Bagus Siap Pakai, Harga Rp 125 Jt/NEGO. Hub : 0852 6108 7996.

TOYOTA KIJANG COMANDO LONG,Thn'88, Wrn Biru Metalik, Bk Asli Mdn, Velg Racing,Radio, Tape, Harga Rp 36 Jt/NEGO. Hub : 0853 6093 8497.

DIJUAL TOYOTA KIJANG INNOVA Type G,Thn'2006, Bensin,Wrna Silver,1 Tgn. Hub : 0813 9771 0097

TOYOTA FORTUNER Type V, Thn'2010,4x4, Matic,Bensin,Wrna Hitam,Tangan Pertama, Hrga Rp.308 Jt. Hub : 0812 6285 2209

Over Kredit TOYOTA AVANZA, Thn'2011, Wrn Grey,Sisa Angs. 20x4,700.000/bln, Mulus, Balik DP Rp.62jt/NEGO,Siap Pakai, Asuransi All Risk Hub: 0811 615 1929

TOYOTA COROLLA LIFT BACK, Thn'88, Wrna Abu-Abu Metalik, Manual,Pjk Panjang, Ban 95%, Orisinil,PW,PS,AC,Hrga Nego. Hub : 0812 6564 994

TOYOTA AVANZA Tahun 2012, Warna Merah, KM 16500,Sesuai Dengan Buku Service,Mobil Mulus, Harga Rp 156 Jt. Hub : 0852 7550 9683.

TOYOTA INNOVA Type G, Bensin, Wrna Hitam, Thn' 2005, Pribadi,Cantik,Hrga Rp.140 Jt/Nego. Hub : 0853 6255 5504 TP. ( SIANTURI )

DIJUAL KIJANG KRISTA Diesel,Biru,Thn'2000, Model 2004,Kondisi Siap Pakai,Velg 15, Ban Baru,Hrga Rp.120 Jt/ Nego,Peminat Serius Hub : 0812 6205 3000

TOYOTA YARIS Thn'2009,Wrn Hitam, Hrga Rp 133jt, Siap Pakai, Mulus, Hub: 0813 7696 9960

DIJUAL TOYOTA KIJANG LGX Diesel,Thn'01,02, Wrn Biru Mika,Mulus,Jok Kulit,DB,PW,Bk Medan, Pajak Panjang,TP,Harga NEGO. Hub : 0812 6313 482,0813 6236 4035.

Over Kredit TOYOTA NEW AVANZA,Thn'2012, Wrna Hitam,Type G,1.3,M/T. Hub : 0852 6204 6925 / 0853 5946 4368

AVANZA S Autometic,Thn’11,Wrn Hitam, Mulus,A/N Sndiri,Pjk April,BK Pil 2 Digit, KM 13.xxx,Hrg Rp 140jt. SERIUS Hub: 0823 6500 3339

TOYOTA ALTIS Type G, Thn' 2002,BK Mdn, Wrna Hitam,Harga Rp.120 Jt. Hub : 0812 6027 333 / 0812 6480 4777

TOYOTA COROLLA GREAT, Thn’1994,Wrna Abu-Abu, Mobil Mulus,AC,Tape,Velg Racing,No Pol Tunggal, Siap Pakai,Hrga Rp.73 Jt/Nego. Hub : 0812 6377 6769

DIJUAL Over Kredit/Cash TOYOTA KIJANG INNOVA, VVTI, 2010, Hitam, Tangan Pertama,Balik Dp 90Jt, Angs Rp 96Jt Lagi,Hub : B.Bangun,Jl.Polonia Komplek Flamingo,Blok L No 1.Kec.Medan Polonia.Hub : 0852 964 333 22.

TOYOTA CAMRY 2.4 G A/T,Thn 2005,Wrn Silver, Mulus,Terawat,Harga 150 Jt (NEGO). Hub : 7703 3736.

TOYOTA INNOVA’2007,Type G Bensin, Silver Met, Lengkap,Pjk Panjang,Bulan 4 & TOYOTA AVANZA 2010, Bensin,Hitam Met,Lengkap,Pjk Panjang Bln 8, Keduanya A/n Sendiri Dr Baru. HUB : 0812 6012 560 / 0812 6554 154.

TOYOTA KIJANG LGX, Thn'03, Matic,Wrna Hitam, BK Medan Asli,Tgn Kedua,Kondisi Sangat Terawat, Hrga Rp. 115 Jt/Damai. Hub : 0852 9796 3000

DIJUALCptCash/CreditTOYOTAINNOVA, Kond. Prima, Mulus, Hrga Murah,Interior Ori, Proses Cpt,Bisa Nego,Almt Jl.Kapten MuslimNo.92. Hub:Ratih085296872273 EKA 0813 6109 1206

DIJUAL AVANZA Thn 2006-2008, Cash& Credit,Kondisi Prima, Mlus,Hrg Murah Di Bwh Hrg Pasar,Interior Original, Proses Cpt,Kunjungi Kami:JL KAPTEN MUSLIM NO 92. Hp :(AMIN) 0812 6007 8599 (MARINGAN) 0852 7597 0179.

Dijual Over Kredit TOYOTA KIJANG KRISTA Diesel, Thn’01,Wrn Silver,Mobil Mdn & Trawat, Kembli DP 38jt,Sisa Angs.30 bln/Rp 3.341.000. Hub: 0852 7571 5468 / 0812 603 5108 DIJUAL TOYOTA YARIS Type DIJUAL MOBIL STARLET DIJUAL MOBIL TOYOTA RUSH, TOYOTA YARIS E M/T,Thn E,Thn'2011, Manual,Wrna Hitam, Thn'95, Warna Biru Met,Harga Rp Tahun'2009, Wrn Hitam,Kondisi 2007,Wrn Silver, Harga Rp.164 Jt/Nego. Body Mulus,dan Mesin Baik. Ban Baru,STNK Full,TV. Hub : 0811 813 802 ( Pemakai 52jt / NEGO. Hub: 0821 6598 8656 / 0819 2191 Hub : 0852 7610 1971. Hub: 0812 6575 3213. Langsung ) 431 (Maaf TP).

Dijual TOYOTA KIJANG LSX, Thn '03, Wrna Biru Met, Mulus, AC, Mesin bagus siap pakai, Hrga 115Jt/Nego. Hub 0813 6173 1802 / 0816 318 1895

DIJUAL KIJANG LSX D UP, thn'01, wrn merah maron,AC double blower, PW.Central lock,pajak panjang, Bk mdn, hrg nego.hub 0813 6190 1200

DIJUAL TOYOTA KIJANG LSX, Bensin 1 .8 EFi,Thn'2002, Warna Biru Metalik,DVD,PW,CL,V.Racing,Ban Radial, Jok / Lantai Lapis Kulit,Cantik,BK Mdn Asli. Hub : 0812 6914 4935 DIJUAL TOYOTA INNOVA Type G,Tahun 2007, Warna Hitam,Bensin. Hub : Jl.Sei Padang Gg.Pribadi No.13 Hp.0812 6002 4565

Over Kredit TOYOTA ALL New AVANZA, Thn’2012,Wrna Silver, Manual,Jok Kulit,Mobil Terawat, 1 Tangan,Info Hub : 061-6649 9968

TOYOTA INNOVA,Matic,Thn 2005, Wrn Hitam,Type G. Hub : 0812 656 3897.

TOYOTA AVANZA TYPE G,Tahun 2011,Wrn Hitam, Manual Transmisi, Pajak Bulan 4,BK Medan Asli, Khusus Pemakai,Harga 143 Jt / NEGO. Hub : 0812 644 3989.

KIJANG INNOVA thn'08, W. hitam, DIJUAL TOYOTA FORTUNER mulus, sehat, ban velag stailess, Diesel,07 2010, A/T,Wrna KM msh 48.xxx, Rp. 189.500.000. Hitam,Type V,Lengkap,(BU). Hub : 0816 318 9124 Hub : 0813 7680 0118***

TOYOTA KIJANG KAPSUL, Thn'1997,Wrna Hijau Metalik, Asli BK Medan,Bensin,Harga Rp.77 Jt/Nego. Hub : 0812 6081 1743

TOYOTA ALPHARD type G, Thn' 10, pemakaian 2011, warna hitam, KM 5000, HOME THEATER CBU KARS GALLERY, kondisi sangat mulus, harga 860 jt/nego. Hub : 0819 889 525***

Dijual mobil KIJANG INNOVA, TOYOTAAVANZA Type G Thn'2011, tahun 2005, hitam,DIESEL,TIPE Wrna Merah Maroon,Mulus. G, tv 2 di jok. hub: 061- Hub: 0821 6344 0430 77640330. PEMAKAI LANGSUNG.TP

TOYOTA KIJANG LGX Diesel, Thn’2001, Warna Coklat Metalic, Sangat Mulus, BK Medan, Harga Rp. 114 jt/ Nego. Hub 0852 6141 4333 TOYOTA INNOVA Type G, Thn’ 2012, Solar, Wrna Silver Met. KM 15.xxx, STNK Bln 11, Hrga Rp. 242 jt/Net. Hub: 0852 7602 8234

DIJUAL Cepat TOYOTA INNOVA Type V,Diesel, Wrna Hitam,BK Pilihan,Mobil Jarang Pakai,Nov 2006. Hub : 0812 6095 0002 TOYOTA KIJANG JANTAN,Thn’93, W.Biru Met, AC, Tipe, Power, PW, VR, BR, Mobil Mulus,Hrg 51 jt /NEGO Jl.Pancing Komp.IAIN SU No.9 Hub : 0857 6160 0719

TOYOTA CROWN, Diesel, Thn '79, W.Hitam, AC, Tape, PS, Velg Racing, Hrg 23jt. Serius Hub: 061 91268753

TOYOTA KIJANG KAPSUL LX, Thn'98,Wrna Silver, Bensin,AC Dingin,Sentral Lock,Alarm,Hrga Rp. 84 Jt/Nego. Hub : 0812 6338 260

TOYOTA YARIS,Thn'2008,Manual, Wrna Silver Metalik,Mobil Mulus, Harga Rp.125 Jt/Nego. Hub : (061) 7752 6833

KIJANG LGX DIESEL Thn 2002, Wrn Hitam Met,Mulus,Terawat, Plat BK Mdn,Pemakai,Hrg:140 jt/ NEGO. Hub: 0812 1936 2213 0815 9978 966.

Dijual 1 Unit,TOYOTA HARRIER, Thn 2004,Wrn Hitam,Plat B,Kondisi Mulus & Terawat. Hub : 0812 6066 8826/0812 6522 2226

DIJUAL Cepat TOYOTA VIOS Type G,Manual,Thn 2004, Cream Met,BK Asli Mdn (Pjk Full 1 Thn), AC, TV, DVD, Komplit, Ori,Mulus,Jok Kulit,Rp 100Jt/NEGO. Siap Pakai.Hub : 0812 6250 1467.

Dijual TOYOTA YARIS Type S, DIJUAL Cepat TOYOTA LIMO, TOYOTA VIOS,Thn'2007,Wrna Thn'07, pemakaian Tahun 2008, Thn'2005, Wrna Putih,BK Silver Metalic, Matic, dipakai perempuan, Medan,Pajak Panjang, Satu Nama Dari Baru. W.silver met, BK Medan, terawat, Hrga Rp 70 Jt/Nego. Hub : 0853 5895 5525 Hub : 0821 6771 1888 AC/PW/CL/RT, Harga nego. Hub : 081265294958.Maaf tp.

TOYOTA YARIS S A/T,Wrna Silver,Thn'2007, Pemakaian 2008,Sarung Jok Full,Mobil Mulus, Hrga Nego,Asuransi Astra All Risk. Hub : 0852 6177 0770

TOYOTA AVANZA VELOZ, Thn 2012/4,Wrn Hitam,1 Tangan, BK Mdn Asli,Sgt Mulus Sprti Bru,KM Rendah,Jok Lapis Sporty, Hrg 175 Jt/NEGO. Hub : 081 397 6888 99. MAAF TP

TOYOTA FORTUNER, Thn' TOYOTA COROLLA ALL New, Dijual Thn’97, Wrn Merah, Harga Rp 2009, Diesel, 69 Jt / NEGO,PKB/STNK Sampai Manual,Warna Silver. Desember 2013,Khusus Pemakai, Hub : 0811 608 006 Cocok Untuk Lebaran,Info Lebih Lanjut. Hub : 0813 6167 5049.

DIJUAL TOYOTA KIJANG KRISTA, Thn’2002,2000cc,Wrna Biru Metalik, BK Asli Medan. Hub : 0812 640 1018

HARDTOP,Thn'80,Ban Besar 33, DIJUAL TOYOTA CORONA AC, TAPE,TV, Wrn Biru, Gerdang MARK II, Senyap,Hrg Rp 130Jt/NEGO, Tahun 1982,Warna Merah, Bisa Tukar Sama Katana. Full Original. Hub : 0852 1315 9666. Hub : 0853 5978 3222 OVER KREDIT TOYOTA KIJANG KAPSUL LGX,Thn 2000, Wrn Biru Met,Diesel,Balik Dp Rp 45 Jt/ NEGO,Angsuran 24 Bln x Rp 3.390.000,Pajak PanjangApril 2015. Hub : 0812 6492 0408. Over Kredit TOYOTA TRUCK DYNA LONG Type 125HT,Solar, Wrna Biru,Thn'05,BK Mdn Asli, Kembali DP 35 Jt (NEGO),Sisa Angs 25 x 3,1 Jt. Hub : 0852 9713 2726

TOYOTA FORTUNER TRD, Tahun 2012, Wrn Hitam,BK Medan Asli,Pemakaian Orang Pertama, Berminat,Serius Hub : 0813 7534 7084 ( TP ). Over Kredit TOYOTA RUSH Type G, Thn'2012 Akhir,Wrna Dark Grey Met, Pajak Baru Diperpanjang,Jok Semi Kulit, TV,DVD,BK Mdn,Harga Rp.80 Jt/ Nego. Hub : 0823 0410 0522

Dijual TRUCK MITS COLT CANTER 125 PS,HD,Thn 2011, Bak Besi,Untuk Detail Mengenai Truk,Silahkan. Hub : 0811 605 712

DIJUAL TOYOTA KIJANG TOYOTA KIJANG KRISTA INNOVA Type G, 2.0, Thn' 2006, Diesel,Thn’04, Wrna Hitam,Bodi Dan Mesin (Mulus),Wrna Silver Metalik, Terawat Baik, Harga Nego. AC,CD,PW,TP. Hub : 0853 7280 6620 Hub : 0812 6046 843

TOYOTA INNOVA M/T Type V Luxury, Bensin,Thn'2012,Wrn Hitam, Hrga Rp 235jt / NEGO. Hub: 0821 6844 3336 / 0816 319 8316

Dijual TOYOTA VIOS,Tahun 2004,Wrn silver, AC Dingin, Tape, VR,BR,BK Medan,Sangat Mulus, Siap Pakai,Harga Damai. Hub : 0813 9707 0926 / 0823 7008 2588. TOYOTA KIJANG SUPER MINI DIJUAL TOYOTA AVANZA Type G,Thn'2011, Wrna Silver,Pjk Bln BUS,Thn'1991, 10 Thn'2014,Hrga Rp.139 Jt/Nego. COMANDO,BK Medan. Hub : 0852 0799 9789 / 0823 6069 Hub : 0812 6383 889 8008 TOYOTA VIOS,Body Mobil 100% Belum Sisip,Masih Original Dari Dealer, Harga Rp.178 Jt/Nego. Hub : 0813 6071 8577

OVER KREDIT GRAND INNOVA Diesel,Type E, Thn’2012 Akhir,Wrna Silver Met, Balik DP,Mulus, Hub: 0821 6757 2292 / 0813 6057 0068

TOYOTA KIJANG KRISTA DIESEL, Thn 2002, W. Biru Met, AC , tape, PW, VR, BR, BK Medan, Bln 5, BPKB 1 tngan, Harga Rp. 138t/ Nego. Hub : 0821 6265 5135*** TOYOTA WISH, Thn’ 2004, Matic,Wrna Hitam, Pajak Baru Perpanjang, Asuransi All Risk, Mulus, Serius, Hub : 0882 6200 4113.

DIJUAL Cepat TOYOTA KIJANG INNOVA 2.0 G, Thn' 08, Bensin, Silver Metalik, CL, PS, PW, BK Mdn, A/N Sendiri,Pajak Feb 2015, Kondisi Sgt Baik, Jrg Pakai,Rp.165 Jt/NEGO,Cash/ Bantu Kredit. Peminat serius Hub : 0813 7042 4849 /(061) 7627 6910 DIJUAL Over Kredit TOYOTA AVANZA Type G Thn 2010, Sisa 3,8 Jt'an x 18 Bln,Rp 80 Jt/NEGO. Hub : 0878 6868 6181. DIJUAL CEPAT KIJANG INNOVA,Thn'08 Akhir, Wrn Hitam Met,1 tangan,Keadaan Mulus, Pjk Hidup,Hrg Nego. Hub: 081362332288-081362144088.

PROMO TOYOTA BARU, AVANZA, DP.37Jt, AGYA Dp.32Jt, FORTUNER Dp.40Jt, HI-LUX Double Cabin Dp. 55Jt, TRUCK DYNA 4 R DP.10Jt, 6R Dp.30Jt,COROLLA ALTIS Stock 2013,Dp 50Jt, Angs 9Jt,5 Thn.Hub : 0852 3395 8005 (BUDI) TOYOTA KIJANG LGX, Thn’ TOYOTA INNOVA Type G, Thn'2008, TOYOTA HARRIER,Tahun 2007, 2004, Wrna Silver, 1.8 cc/Fi,BK Wrna Silver, Matic,Mulus,Bensin,KM Wrna Hitam,Mulus,Siap Pakai. Hub : 0878 6957 6922 Panjang,Bensin,Mulus, Terawat, Rendah,Harga Nego. Hub : 0813 6242 9062 ( Mei ). Siap Pakai,Harga Nego. Hub : 0813 7585 8624

DIJUAL TOYOTA INNOVA Type E,Thn 2005, Wrn Silver Met,Tangan Pertama, (Mulus), Harga Rp 108 Jt/NEGO. Hub : 0853 6211 2139.

TOYOTA AVANZA Type S (1.5 cc), Manual, Wrna Silver,Thn'06 Bln 11, Bagi Yang Berminat Hub : 0617722 8857 (B.U)

TOYOTA All New AVANZA Type E,Thn'2012, Warna Hitam, Double AC,M/T, Pajak Panjang,Cat Mulus. Hub : 0812 6498 4054

TOYOTA YARIS Type S,Thn'2007, Matic,Wrn Silver,Kaca Film Spion Otomatis, Mobil Original,BK Medan, Hrg Rp135jt / NEGO. Hub: 0813 9770 8555

TOYOTA LC PRADO Diesel, Thn'2005, Wrna Silver,Mobil Istimewa. Hub : 0812 7481 9999

DIJUAL TP INNOVA Type G,Thn'2012, Premium,W.Grey,Mobil Diasuransikan All Risk 2 Thn, Dijual Dengan Harga Rp.235 Jt/Nego. Hub : 0812 6568 7337 (MANDA HUTASOID)

DIJUAL 1 Unit TOYOTA PRADO, Built Up, Wrna Hitam, Thn'2005, Mulus,Terawat. Hub : 0812 6522 2226 / 0812 6066 8826

TOYOTA FORTUNER 2.7 V DIJUAL CEPAT TOYOTA Bensin,Wrna Hitam, AVANZA Type G,Thn 2010, Wrn 4WD,Thn'2005. Silver,Body Kaleng",Pakai Hub : 0823 1188 8113 TV,Plat Asli Medan, Tangan Pertama Langsung,Siap Pakai. Hub : 0813 7978 5902.

TOYOTA ALTIS,Thn'2004/ 2005,Wrna Hitam Met, BK Asli Mulus,Vr Crom,Tinggal Pakai, Harga Rp.120 Jt. Hub : Jl.Sei Bilah No.82 Hp. 0822 7676 0111

TOYOTA AVANZA,Tahun 2006,Type DIJUAL KIJANG LGX,Thn’2000, G, Wrn Hitam,BK Medan,Tangan Warna Hijau Botol,Harga:120 jt Pertama, Mobil Cantik,Sangat (NEGO). Terawat,Serius. Hub : 0812 8758 3543. Hub : 0822 7247 7349 / 0878 6748 9200.

TOYOTA AVANZA Type G,Thn'2010,Wrna Silver, BK Medan,BPKB 1 Nama. Hub : 0821 6312 4446

TOYOTA INNOVA Type G, Thn’2007, Wrna Hitam, Bensin, KM 75.xxx, Kondisi Bagus. Hub : 0821 6075 7366

TOYOTA KIJANG LGX Bensin, 2.0, Thn 2001, W. Biru Gelap, AC, RT, VR, PS, CL, Bk Medan, Harga Rp. 120jt/ nego. Hub : 0852 7647 0657***

TOYOTA KIJANG LGX Diesel Thn'2003 Wrn Silver,Body Kaleng,Cat Masih Original,Mesin Sehat, AC Double Blower,Mobil Istimewah,Ban Baru Siap Pakai,A/ N Sndiri,BK Mdn, Hub : 081370943000

TOYOTA KIJANG SUPER LONG, TOYOTA ALTIS Type G Standart,Thn'95, Wrn Biru, Thn'2001, Wrn Silver,BK Mulus,Mesin 7K,6 Speed, 1800cc, Medan,Velg Racing. Velg Racing, Alamat : Jln.Cempaka Hub: 0852 7720 0267 Medan Polonia,Hrg Rp 52 Jt/NEGO. Hub : 0811 65 1818 ROBY.

Dijual 1 Unit TOYOTA AVANZA Type E, Thn'2009,BK Mdn,Pjk Baru,Mobil Bagus & Standar, Peminat Hub : 0823 6649 7888 (NEGO).

TOYOTA VIOS,Thn'2012,Wrna Hitam, Manual,Mobil Terawat,Asli Medan, Ass All Risk,Serius. Hub : 0821 6791 6795 (Maaf Tp).

Dijual TOYOTA KIJANG KRISTA, Thn'99, Wrn Silver, Kondisi Mesin Kering, Tokcer,Body Mulus,AC Double Blower, CD,Power Steering, Hrg NEGO. Minat Hub:0853 6205 1528/ 0811602742 (BONA/MARTHA).

Dijual Murah Salah Satu,KIJANG GRAND EXTRA,Thn'95, Cntik, Mulus, Ada AC,TAPE,Ban Radial, Velg Racing,PS,PW.& AVANZA Type G,Thn 2005,Wrn Hitam,Lengkap, Hub : 0852 9617 9966.

TOYOTA HARRIER,Tahun 2001,Warna Silver, 2,4 L ,Kondisi Siap Pakai,Harga Rp 155 Jt / NEGO. Hub : 0852 6227 0148.

DIJUAL Mobil TOYOTA FORTUNER VN Turbo,Thn'2013, Warna Hitam, Matic,Diesel, Pajak Baru,KM 18rb,Harga Rp370 Jt. Hub : 0853 7114 6861

TOYOTA COROLLA TWIN CAM Thn'91,Warna Grey Metalic, Serius Hub: 0813 7688 8300 / 0813 2612 7500. (BU)

TOYOTA KIJANG SUPER LONG,Thn'1995, Wrna Abu-Abu Met,Cantik Dan Mulus Sekali, BK Medan,Lengkap,AC,Tape,Velg Racing. Hub : 0852 6114 0230

TRUCK TOYOTA DYNA SAURUS, Thn'2005, Type 125 HT,Kepala Merah,Harga Rp.65 Jt/Nego, Hub : Jl.SM RAJA GG.MASJID NO. 7 SP.LIMUN Hp.0813 4780 5899

KIJANG KAPSUL Diesel LGX Tahun'2002,Warna Hitam,Mutasi, Harga Rp 116 jt. Hub: 0852 7522 9546

PROMO TOYOTA Dapatkan Penawaran Menarik Dgn DP Ringan,Proses Cepat Dan Dapat Di Percaya ALL NEW AVANZA, AGYA, INOVA, RUSH, FORTUNER, DYNA. Hub: Bambang.S , Aji.ST, Hp : 0813 7665 7100

DIJUAL TOYOTA YARIS,W.Hitam Met, Desember 2007,Tgn 1 (Dokter), TP,STNK Binjai, Mulus Banget,Harga Rp.125 Jt/Nego. Hub : Dr.EDWARD MANURUNG SPOG Hp. 0813 9768 4785

TOYOTA PROMO , DP Ringan, Proses Cepat, Dan Aman, ALL NEW AVANZA,INOVA, RUSH, FORTUNER, DYNA Dapatkan Penawaran Terbaik Hub: Roi A.Sinaga Hp: 0813 9624 8882

TOYOTA SOLUNA LIMETED Thn'2001, Mulus,Ex.Dokter , Harga Rp 75jt. Hub: 7728 1331 / 0811 642 602 / 0812 6030 576

Dijual TOYOTA KIJANG LSX Bensin,Thn 2002, Wrn Biru Metalik,Bk Medan,AC,TAPE,STD, Tangan Pertama (Punya Dosen USU),Harga Rp 95Jt/NEGO. Hub : (RIZA) 0811 6038 72.Ringroad Psr II Medan.

Dijual 1 Unit TOYOTA NEW CAMRY 2.4 V,AT, Thn 2012,Wrn Hitam, Kondisi Mulus & Terawat. Hub : 0812 6039 178 / 0812 6066 8826.

TOYOTA KIJANG JANTAN, Thn'91, Wrn Abu"Metalik, Short, BK, AC,PW,BR,VR,TP,Mesin Sehat,Cet Mulus, Jok Kulit Baru,Hrg Rp 39 Jt/NEGO. Hub : 0812 6512 791 / 7705 6037.

TOYOTA INNOVA E Bensin, Manual,Thn'2004, Wrna Gold,Velg 16,BK Medan Asli,Pajak & Ass All Risk S/D Des 2014, Harga Rp.110 Jt/Nego. Hub : 0812 6250 6000

TOYOTA RUSH TYpe S, Automatic, Thn 2013,Wrn Hitam, 5,Fasilitas TV,DVD,Sub Wofer & Asuransi S/d Thn 2015. Berminat Hub : 0812 6027 862 / 0813 7534 7084.(TP)

DIJUAL TOYOTA AVANZA Type G,Thn'2011, Warna Hitam,Mesin Sangat Sehat Dan Mulus, Pemakai Langsung,Harga Rp. 135 Jt/Nego. Hub : 0823 6894 4824

TOYOTA ALTIS,Tahun 2001, Warna Silver, Kondisi 90 %. Hub : 0821 1461 4516

TOYOTA KIJANG LGX BENSIN, Thn 2001, Matic,Wrna Biru Met,Ada TV,Rp 85 Jt. Hub : 0812 6344 4415.

DIJUAL TOYOTA INNOVA Type G,Tahun 2006, Warna Hijau Metalik, Bensin. Hub : Jl.Sei Padang Gg.Pribadi No.13 Hp.0811 656 312

Dijual TOYOTA COROLLA All New,Thn'96, Wrn Hijau Metalik, Alarm, PW, Remote,EM,PS, TAPE,Air Bag,Sensor Parkir,interior Rapi,Mesin Kering, Harga Rp 66 Jt. Hub : 0813 6126 3684.

Dijual TOYOTA KIJANG COMANDO LONG, Thn'1990,5 Speed,Pajak Hidup,BK Medan, Wrna Coklat Innova,AC Dingin, Mobil Siap Pakai, Mesin Sehat & Mulus,Hrga NEGO. Hub: 0852 9634 5884

TOYOTA TWINCAM, Thn' 90, Hitam,Bk Mdn, Pjk 5 Mei 2014,AC Dingin,Tape, Ban Radial,Velg Racing,Mesin Bgs, Tgl Pakai,Hrg Rp43Jt. Hub:0812 6328 0528 (Sei Mencirim, Arah Payageli,Komp Prumahan Lalang Grand)

OVER KREDIT TOYOTA INNOVA Type G, Bensin,Warna Hitam,Balik DP 47 Jt/Nego, Sudah Bayar 12 Kali,All Risk. Hub : 0812 7297 7002

DIJUAL TOYOTA INNOVA,Tahun 2006, Bensin,Warna Silver,Kondisi Sangat Baik, BK Medan,BPKB 1 Tangan,Harga Nego. Hub : 0812 7653 8899

TOYOTA KIJANG SUPER SHORT,Tahun 1991, Warna Biru, Pajak Hidup,Mesin Terawat, Ban Baru,Harga Rp.42 Jt/Nego. Hub : 0813 7556 6535

TOYOTA FORTUNER Des,Thn 2011,Type G, Matic, 2.7, Bensin,Wrn Abu-abu Rokok, Kondisi Mulus Sekali, 1 Tangan Dr Baru.Hub : 0812 6908 4798.

TOYOTA ALTIS,Thn 2001,Wrn Silver,Matic, Silver,Kondisi Sangat Bagus. Hub : 0821 1461 4516.

DIJUAL TOYOTA COROLLA 1.8,Thn'00, Silver,Sangat Mulus, Mesin Terawat, AC Dingin,Jok Kulit,All Electric Fungsi, Tape,DVD Pioner,TV,Velg 17,No.Pol BA, Minat Hub : 0813 7036 9700 TP.

TOYOTA KIJANG LGX DIESEL,Thn 2000,Wrn Hitam, Mesin Cantik & Mulus,Harga Rp 98 Jt/NEGO. Hub : 0812 5737 1117.

Dijual 1 (satu) Unit PICK UP FORD RANGER, Tahun 2002,Double Cab 4x4 (2500 Cc),Kondisi Mulus, Khusus Pemakai.Minat Hub : (061) 7758 1080.

DIJUAL FORD RANGER Double DIJUAL FORD EVEREST,Thn’11, Cabin ,Thn'2007,4x4 XLT,Wrna A/T,Wrna Hitam,1 Tgn,KM 38 rb, Terawat,Harga 290 Jt/Nego. Silver, Manual,Solar,Plat BK Asli, Hub : 0812 6502 054 Pemakaian Pribadi. Hub : 0813 7629 4674 / 0877 6610 9336

FORD EVEREST,Thn'2008,Type XLT, 4x2,Manual,Wrna Coklat Muda, Mobil Siap Pakai,Ban Baru,Harga Rp.188 Jt/Nego. Hub : 0813 6124 0123

FORD EVEREST,Thn'2011,Wrna Silver,Mulus, All Risk,Satu Tangan, Cicilan II x Rp.6,7 Jt,280 Jt, Hub : 0813 9756 0911 / 0821 6795 8028

FORD FOCUS SPORT, Tahun' 09,Wrn Biru Metalik, Milik Dokter,Tangan Pertama. Hub : 0813 7581 2345 / 0852 6200 2625.

FORD ESCAPE 2.3 A/T, Limited,Thn'2007, Jok Kulit & Sun Rof,Warna Hitam,KM Rendah. Hub : 0812 654 9763

DIJUAL 5 UNIT FORD RANGER FORD ESCAPE,Matic,Tahun 2008, Dabel Cabin XLT 3 OL (4X4),M/ Warna Hitam. T,Thn'2008 Dan 2009,Wrn Hitam, Hub : 0812 656 3897. Kondisi Siap Pakai. Hub : 0852 6143 4099.

Dijual Cepat FORD RANGER Dijual CAPTIVA , Thn 2008, W. Limited, Double Cabin 4x4,Thn 2003,Hrg 120 Jt, Kondisi Hitam, Solar, Matic. Hub : 0812 Bagus,Komp Menteng Indah Blok F1, 601 7983 - 0813 7564 0804*** No 25,Mdn. Hub : 0813 7605 2916.

JEEP WRANGLER,Thn 2011, Pemakaian 2012,Wrn Hitam, Velg 20", Ban 33,Mulus,Plat B,Hrg: 750 jt (NEGO). Hub : 0813 7577 7128

JEEP WRANGER Thn' 2012, ATPM Wrna Black,KM 5000, Kondisi Seperti Baru. Hub : 0852 7000 4383.

JEEP CJ7 Thn'83,Wrn Merah Spiesheeker, SudahModifikasi, Wranger, Velg,Ban Baru (Maxxis), Harga Rp 130jt / NEGO Hub: 0813 7491 0699 (Andre) 061-7752 1948 (Erwin)

LAND ROVER FREELANDER Diesel, Tahun 2001, Wrna Hijau Met. Hub : 0812 608 7758 - 0813 6152 1829

DAEWOO

LAND ROVER SHORT, Thn'1976,Wrna Abu-Abu, Plat BB,Pajak Hidup,Masih Dijual Mobil DAEWOO NEXIA, Original,Khusus Penggemar. Keadaan Mulus,Jarang Pakai, Tangan Pertama. Hub: 0811 645 291 Hub : 0812 6944 2279 Dijual TIMOR DOHC Thn'97 DIJUAL 2 UNIT Truck HINO,Tahun Dijual DUMPT TRUCK Hino HINO JUMBO, 6x4, Thn’ Wrna Silver, VR , Body 2010, Type FG 235 JJ,Kondisi Siap Dutro 130 HD, Thn 2010,Wrn 2001,Bak Besi Baru, Mulus,Ban Tebal,AC Dingin, Pakai. Siap Jalan,Harga NEGO. Hijau,Kondisi Siap pakai Cari Hrga Rp 40jt. (Simp.Marindal). Minat Hub : 0813 7728 5711. Hub: 0812 6343 3105 Hub: 0812 6064 694 EDI. Duit.Hub : 0813 7007 2929

VOLVO

DIJUAL SEDAN VOLVO GL,Matic, Thn'1994,Wrna Hitam,BK Medan, Harga Rp.40 Jt/Nego. Hub : 0812 6294 3736

Dijual TIMOR DOHC Thn'97, Wrna Biru Tua,AC Dingin,Mesin Bagus, Tinggal Pakai,Hrga Rp 46jt / NEGO. Hub: 0852 6211 9249

TIMOR DOHC 98,Hijau Met,Mulus, Lengkap,Original,Interior Bersih Rapi, VR,BR 15 INCH,Ban Tebal 95 %, AC Dingin,DVD,VCD,MP3,TV,PS, PW,CL,Remote,Rp.41 Jt/Nego. Hub : 081311425909

HINO DUTRO 125 LT Thn'2003, Sudah Direnovasi Model Derek, Kond.Sangat Mulus,Siap Pakai. Hub: 0852 7676 7700 DIJUAL TIMOR Thn'97,Wrna Hijau, DIJUAL MOBIL SUBARU BK Medan, Kabulator, AC, DVD, TV, WRX,Mesin STI, Thn'03, Mesin Halus Silver, Manual,C.West Body Cat Mulus,Hrga Rp47jt / NEGO. Kit,Velg Enkei,Blow Off HKS Hub:0812 637 8705 n Muffler,Haltech PS2000, Turbo Timer. Hub: 0853 7111 0289


Kamis

RUMAH DIJUAL JL.DR.MANSYUR Dijual Rumah Modern dilokasi strategis bdan nyaman Jl.Dr.Mansyur dalam didepan Resto Gardenia masuk dari Resto Penang Corner Ukuran Tanah 7 x 15,Bangunan 7 x 11,2 setengah lantai,unit terbatas Harga : Rp.1,3 M/Nett Hub segera : Roy (pemilik langsung) 081376244462

PERUMAHAN BUMI SERDANG DAMAI MARIENDAL

JL. KOLONEL BEJO/ CEMARA

RUKO DIJUAL PASAR IX MARELAN

JL EKA RASMI

Dijual 1 unit rumah Permanen di Jln Kolonel Bejo/ Cemara Gg, Kelapa II No. 64 Pulo Brayan Darat Medan, LT: 600 M, LB : 300 M, 5 KT, 4 KM, Hub: 0813 8555 7306

Gg Eka Pribadi No 1 kel. Gedung Johor LT 109,4 m2. permanen, 2 KT, 1 KM, ruang keluarga. sumur bor, SK Camat Harga nego. Hub : 081376661266 / 081376730846 (Irsan Wilhan) A/N Kesuma Ningrum Siregar

JL.TANI ASLI GG.RASMI BLOK I NO.3

JL.MAKMUR GG.AMAL NO.12

Dijual Ruko 2 1/2 Tingkat LB: 4 x 15 M², SHM, PLN, Harga : Rp 365 Jt / Nego Hub: 0853 7187 0566 0815 3101 662

BTN SUKA MAJU INDAH BLOK AD 07/ JL. SEI MENCIRIM

JL GAPERTA NO 313 C

JL. MATAHARI RAYA (HELVETIA) Dijual Ruko 3 Tkt, LT : 8 x 18 m , LB: 8 x 15 m, Siap huni, 4 KT, 3 KM, SHM, PLN, PAM, Gas Negara, Tangga stainless. Hub: 061 77488855082164799055 TP

Lt 28 x 4, LB 16 x 4 PAM, PLN, telepon, SHM Harga nego, hub : 085371144888 / 082165059888

JL. BINJAI KM. 12,5

JL.KPT.RAHMADBUDDINNO.2PASAR5MARELAN.

Komp. Permata residence Blok H6 LT. 8 x 17. bangunan type 54 Hub. 081973015600 Dijual Rumah. Jl.topas II no.28 LT 10 x 15, 3 KT, 2 KM, PLN, SHM Harga : Rp. 140 Jt/nego . Hub : 081361076131, 081362441426

JL.EKA RASMI NO. 14 A Dijual Sebidang Tanah dan Rumah Kelurahan Gedung Johor Ukuran 20 x 75 m, Didalam nya ada 3 Rumah Hub : Ramiono HP : 0811651411

JL.JAMIN GINTING Dijual Rumah Villa Perumahan Citra Garden Blok D-12 nO.18 LT 6 X 15,Siap Huni Hub : 061-77985299 / 4537052, 08126018201

JL. SM. RAJA NO. 181 BINJAI

(Lokasi pinggir jalan) ukuran 7,2 x 35 meter 2KT,1KM. Listrik,PDAM,Sumur bor. SK Camat Harga Rp 300 juta/nego hub.085276812662 /085359126464

Dijual Rumah LT 8,5 x 16,LB 12 x 8. 2 KT, 1 KM ,PLN, Carport,Full keramik, Sumur bor,SK Camat Harga : Rp.150 jt/nego Hub: Heri (081263378408)

Pasar VII Tembung. Dijual Rumah LT 181,24 m, P 18,35 / 18,45, L 10/9,70 m. 3 KT,3 KM,Garasi,Full keramik,Pagar keliling,bisa masuk mobil,SK Camat atas nama sendiri Harga Rp. 200 jt/ Nego Hub:Safri085270818298-061912696967

LT: 108 M, LB: 95 M, SHM, 2 KT, 1 KM, PAM, PLN, GARASI, Lokasi 3 Km dari Ringroad masuk dari jalan samping PDAM Tirtanadi Sunggal. Harga: Rp. 200 jt/ Nego Hub: 08137532234/081361305449

PERUMAHAN TAMAN PERMATA

JL. PINANG BARIS

JL.KOL.YOS SUDARSO NO.146

Dijual Rumah Type 36 Harga : Rp.98 jt Hub : 082362002480

PERUMAHAN TAMAN PERMATA Type 45. Harga : Rp.180 jt Hub : 082362002480

Gg Budi Luhur No 36 Medan Sunggal LB : 4,25 x 20 m, SHM,PAM, PLN 1200, 2 KT, 1 KM, Pintu Pagar Full Jerjak, Full Keramik,. Harga : Rp. 300 jt/ Nego. Hub : 0852 6102 8066/ 061-75033711

JL.GAPERTA GG.RUKUN NO.4C

JL.SEI MENCIRIM

Dijual Rumah. LT 14m x 15m (225 m2). 3 KT,2 KM,1 kamar Pembantu, Garasi, PAM,SHM Harga : Rp.400 Jt/nego Hub: 081286311126, 087867158558

Disewakan Ruko Gandeng 3 Tkt, dekat UMSU Glugur, Uk, 11 x 13 M Harga: Rp. 60 Jt/ tahun (nego) Hub: 085261330586 085763512812

JL TALI AIR SIMALINGKAR Over Kredit Komp. Bella Vista Blok A No 1 Kel. Mangga Medan (dekat Akbid-Akper Darmo). LT 6 x 12, LB 6 x 7,5 (tipe 45) pasti strategis, ada kelebihan tanah, akses mudah, SHM, IMB, siap huni. Harga Rp 230 jutaan/nego Hub : 081384649659 081397938700

VILLA JASARI/ JL. MANUNGGAL NO. 1 C

JL SEI BAGERPANG NO 14/39 MEDAN BARU

Dijual Cepat Rumah Murah di Perumahan Bumi Sunggal Damai 3 Blok D No 13, type 45, UK. 6 x14m LT : 84 M, LB : 40 M, 2 KM, 1 KM, SHM Harga : Rp. 150 Jt/ Nego Hubungi: 081265607797

PERUMAHAN SETIABUDI ESTATE Dijual rumah Jl Setia Budi Psr I. Siap huni + Perabot. LT: 6x18. LB: 117m2. 5KT. 4KM. SHM. Hadap timur. Hubungi langsung: 061-75125230/081263727380

DIJUAL TANAH Dikontrakan rumah mewah(dekat Brimob). 4KT. 3KM. PLN. PAM. Telp. Full prabot. Harga: negoDijual alat kesehatan SOQIi. Harga: Rp50jt/negoHub:087867725072/ 061 77882574

lokasi di daerah psr. I Tj. Sari, Medan.uk.20.5 m x 27 m, SHM, Harga Nego. Hub 081382023188- 0878707222527

JL. KAPT. SUMARSONO NO. 125

DIJUAL TANAH

pasar II dusun 3 uk. 20 m x 14 m. masuk kedalam 50m (sebelah mie aceh nasabe) Ruang tamu,ruang makan (full keramik,perabot) 4. KT, 3KM, listrik, PLN, PDAM,(sumur juga ada) Garasi mobil Hubungi : Nurhayati - 081375225638

JL. TEMPIRAI LESTARI RAYA NO. 216

Jl.Pancing/Jl.Meteorologi/ Jl.Perhubungan Desa Laut Dendang Kec.Percut Sei Tuan LT +/- 925 m, Sebelah UNIMED Hub : 081375175071, 082165944931

JL. S. PARMAN NO. 310 DEF MEDAN

JL.GUNUNG KRAKATAU

JL.SEI ROTAN MEDAN - BATANG KUIS

Dijual Rumah 2 tkt Gg.Sejahtera No.9R Lewat simpang cemara belakang BRI LT 13 x 5,5 m, Harga Nego, Hub : 061-4520840, 77735666, 085270779666

Dijual Rumah LT 225 m2,3 KT Harga : Rp.210 jt/nego Hub : 081376721122

JL. BRIGJEND KATAMSO, GG. PEMBANGUNAN JL. SUNGGAL GG PELANGI MEDAN SUNGGAL Dijual 1 Unit Rumah 21/2 Tk. Fasilitas Listrik,Air, Hubungi : Hp 081370182838 Tanpa Perantara

JL.ALFALAH NO.14 B

Dijual Rumah LT : 12 m x 27 m, 3 KT, 2 KM, Garasi, 1 Mushalla, Dapur, SK Camat. Harga Rp. 900 Jt Hub: 0813 9736 1615 - 0811 6042 155

JL.IRIGASI BLOK C-7

JL. DWIKORA SETIA BUDI Komp. Setiabudi Town House LT. 4 x 15, LB. 4 x 10. 2 1/2 tingkat Hub. 08126534283 - 061 76 3 2 2 6 1 5 (indra Pratama)

JL.BILAL

JL BRIGJEN HAMID DIJUAL RUKO KANTOR 2 Lantai Komp Katamso Indah Blok B-14 LT 4 x 16, 2 ½ tkt, SHM Harga Rp 550 juta/nego Hub : 081362373092, 081370540008

JL AMAL NO. 43 SUNGGAL

Dijual ruko 3 tkt LT: 5x30. LB: 5x16 SHM Harga: Rp 975 jt/ nego. Hub: 06176660557 / 085360529922

DIJUAL RUKO DUA PINTU

JL. MANDALA

LB: 8 X 16 M. BELAKANG ADA TANAH KOSONG 6 METER HUBUNGI: 082366872198

Dijual Ruko 3 Pintu. Lokasi Daerah Aksara. Uk 5,25 X 22,5 M, 3 TKT, Full Cor, SHM, 3 KT, 3 KM, PLN 7500/ 2200, PAM, Telp.. Harga: Rp. 2,8 M/ Nego .Hubungi : 0852 6225 3355 ( No SMS )

JL. T. AMIR HAMZAH

JL. MANGKUBUMI , NO. 5 & 6

Dijual ruko daerah Jl Brigjend Katamso (depan SUZUYA). Hubungi: 085261107790

JL BERINGIN PSR 5 GANG: MELATI NO. 17

JL.TITI PAHLAWAN

Dijual rumah LB: 4 X 17,5 m . belakang tingkat . 2 KT. 2KM. Full keramik, jerhak besi keliling HARGA : RP 175 JT / NEGO HUBUNGI: 082162491556 / 081397070675

Disewakan Ruko 3 buah 1 tkt Dpn Simp.PLN paya pasir Kelurahan Medan Marelan Hub : 081375300483

DIJUAL RUKO 3 PINTU LANTAI 3

JL.KAPTEN SUMARSONO DALAM NO.17

RUKO WALET/ GALANG

JL.SUNGGAL KOMP.PRIMADONA

JL.K.H.WAHID HASYIM

JL.BUNGA TANJUNG XI NO.11

JLN.PSR I. GG. MERPATI NO: 1 TANJUNG SARI

Dijual Rumah Type 45 sudah renovasi LB 91 m2,2 KT,1 KM,Garasi,Dapur lengkap,Pagar,SHM Hub : 083197099978, 082361933543

Dijual Mau Pindah Setia Budi Psr I Tjg Sari Medan. Rumah ExclusiveLux - Genteng. LT 35 x 31 = 1.100 m2 SHM. LB 2 Tkt = 1.400 m2 IMB. Fasilitas : 5 KT,1 KP,4 KM,Ruang Keluarga, RT, Mushalla,Dapur bersih dan kotor, RM, Gudang, Garasi 2 mobil, Kamar genset, teras,PLN (3500 Watt),PAM,Telpn,AC 5 unit,genset,sumur bor,kolam,hal pekarangan luas, tembok keliling,jalan aspal,bebas banjir,Aman,Nyaman. Harga : Rp.2,5 M/ nego Hub : 061-8212411, 081361339856

Dijual Cepat 1 Unit Ruko Ukuran 4 x 16 m,2 1/2 tkt Cor,SHM Hub : 08197277555

DISEWAKAN RUKO 3 TKT Ukuran 4 x 16 Hub : 082168438279,083197120899

JL SETIA BUDI KOMP. SETIA BUDI CENTER

Dijual Cepat Ruko 3 Lt Full keramik, SHM, harga nego Hub : 085761718883

JL.TEMBUNG BATANG KUIS Dijual Ruko Bisnis Batang kuis Untuk Investasi,Serius Hub : 0614518896, 085360896688, 082163229322, 087766003888

Dijual Ruko 4 1/ 2 tkt LT : 4 x 33 m, LB 4 x 20 m, row 10 m, sedang dibangun Harga Hub Langsung : (061) 77678698 / TP

JL.PANCING

JL.SETIA BUDI

Dijual Cepat Ruko Sudut Komp.MMTC Blok G-43-44 Medan Hub : 77478776, 085215140828

Dijual Ruko Komp.Setia Budi Point No.15C 4 lantai,semua pakai keramik, PLN,PAM,Telpon Hub : 081376248333

JALAN SIDOMULYO

DIJUAL RUKO 2 LT

Di Jual 2 Unit Ruko 2 1/2 tingkat (daerah krakatau) uk. 4 x 12 m dan 4 x 14 m serius Hub. 08126579160 / 085262205193

Jl Tuasan + 100 m dari MMTC . 2 unit lagi. LT:4x12. SHM. Harga investasi DP bisa dicicil 4x, murah Rp 375jt. Bulan depan pasti naik. Hubungi: 081263728180/061-75029041

G-HOUSE PROPERTY

SUNGGAL

JL.SETIA BUDI

KOMP.DELIGRAHA

Komp. Royal Monaco Medan Johor, 2 tingkat, LB. 7 x 16 , LT. 7 x 20. 4KT,2 KM, SHM, Keramik, Canopy Harga Rp 600 / Nett Hub. 081265339677 / 061-69973000

Dijual cepat 1 unit ruko 2½ tkt. Jl Balai Desa 2b dekat Komp Sonerset Sunggal. LT:4,5x18. Harga: Rp 450jt/ nego. Hubungi: 085277745334/ 081263213604

JL.WAHIDIN

JL.MARELAN

DISEWAKAN RUKO 3 1/2 TKT Cocok untuk usaha,Penyewa langsung Hub : 085261690099

Dijual Rumah Perumahan Bumi Marelan Permai Blok H-9 LT 8 x 16,Type 65 sudah renovasi 3 KT, 3 KM, PAM, PLN, Carport,SHM Harga : Rp.250 jt/nego Hub : 085358995990,087867249800

JL.JAMIN GINTING NO.819-A

KOMPLEK PERUMAHAN MUTIARA BIRU

Dijual Ruko Komp.Ruko Setia Budi Point No.A-16 Ukuran Bangunan 4 x 16 m,3 1/2 tkt,Siap Huni, 4 KT, 3 KM,AC 2 buah,Full keramik Harga : Rp.1,8 M (Nett/ TP) Minat Hubungi : 085373895555

rumah baru minimalis LT: 10x20m LB:9x13m, shm, 3KT,3 KM, ruwang tamu, dapur, R mkn,pln.pam. alamat:jln saudara(simpang limun)gg kelapa V11 no6 Hub .tlp 081396855547 19/12/03

JL.BHAKTI / A.R HAKIM Dijual Ruko 2 1/ 2 tkt LT 4 x 28 m,2 KT,1 KM,Lokasi di pasar sukaramai,cocok untuk segala usaha Harga : 1,850.000.000 Hub : 087749329572

DIJUAL / DISEWAKAN Jl.T.AmirHamzah No.52 B (Depan The Curve) Medan Ruko 3 1/2 tkt. Ukuran 4x 26 m, Cocok untuk Bank, Kantor, Lengkap PLN, PAM, Full Furnish,Tangga Stainless. Minimal 2 Tahun Hub : (061) 77678698 / TP

JL.T.AMIR HAMZAH (SBLH PROTON) JL. KOMP. RUKO GRIYA RIATUR INDAH

Di jual rumah Uk luas 220m, rumah bertingkat I diatas kmr I + jemuran, 5 kt ; 2 km ; I garasi,PLN, Sumur bor (bersih). Hub : 081339892346.

Dikontrakkan 1 Unit Ruko Depan Wisma Adat Jambur Namaken/ Samping Indomaret (letak strategis) Sewa 1 Tahun Rp. 35 juta masa sewa selama 5 Tahun Hub : Drs.K.Purba (082163818422) Maaf Tanpa Perantara

27/02/14

DIJUAL/DISEWAKAN

JL. PELAJAR UJUNG TIMUR Tanah Kec. medan denai Sebidang tanah kosong uk. 32 m x 85 m Hub. Segera 085362098555

JL.GAPERTA PER.TATA ALAM ASRI NO.258

Uk:12x20,SHM, Jl meranti kel Bagelen T.Tinggi. Lokasi strategis. Cocok utk ruko Harga: nego. Hub:081362088557/081977600143

DIJUAL RUKO 3 UNIT, 3 Lt LT 4,2 x 22 LB 4,2 x 16 SHM, PAM, PLN Hub 77619966, 085262119966

JL BRIGJEND KATAMSO GG: BILAL

Dijual 1 unit ruko wallet 5 tkt LT: 4,2x37. Jl Perintis Kemerdekaan,Galang Kota. Harga: Nego. Hubungi: 082162868888/ 061-77662999

Dijual cepat rumah tempat tinggal di JL. K.H.Wahid Hasyim Gg.stasiun no.1 sei wampu Medan Petisah, LT : 296 M, 3 KT,SHM,IMB,PDAM, Harga : Rp.395 Jt/ NegoHub: 081260473074 - 085297733332 /TP.

DIJUALTANAH

JL AMALIUN NO 73 A

Dijual Ruko 4 Lantai cocok untuk Kafe & Resto depan rumah sakit royal Prima ayahanda LT : 4x 3,68 m, LB; 4 x 16 M, PAM, PLN 6600 Sound System, CCTV,Kursi + Meja, Sofa, Kitchen Shaf, AC, Freezer, Ganset Water Tank,Pagar Kanopi, Hrga Rp 2,3 M / NEGO. Hub: 0813 6106 6508 / 0822 7626 5340

JL. SETIA BUDI - PASAR I

Dijual Segera 1 pintu rumah 3 tkt Kosong Komp.Bilal Lestari No. B-7 Medan Ukuran : 4 x 16,SHM Peminat serius (Tanpa Perantara) Hub : 061-77396018

Dijual Cepat Roland 40 Sblh Royal Sumatra Rumah Siap Huni LT 70,LB 40,1 Lantai Cor Harga : Rp.200 jt (Pindah tugas) Hub : 061-76479960, 08129914613,081908065727

Dijual Rumah dan Tanah LT 23 x 12,5 m, 4 KT, 2 KM,RT,Ruang TV,Ruang shalat, dapur, kolam,garasi,canopy Harga : Nego/TP Hub : 082392702112 (siswanto) 081392750928 (sri) 082138100098 (reza)

JL. AYAHANDA MEDAN

gg. Mahoni No. 2 LT. 18 m x 17 m, LB. 220 m, 4 KT, 2 KM, 1 KM luar, 1 Gudang, Ruang tamu, Ruang keluarga, dapur, lantai keramik,. Lebar masuk gang 4 m. Harga : Rp 800 Juta / nego Hub. 061 - 8213630 / 085260588126

JL. BERINGIN RAYA NO 6

JL.BHAKTIKOMPLEKBINO.19GAPERTA

JL. PEMBANGUNAN Ruko grosir sembako beserta isinya Km. 12 Medan - Binjai N0. 21A uk. 9,5 x 16. 3 lantai Harga Rp 1, 2 M / Nego BU. Maaf TP hub. 081263381411

2 Tingkat, Luas tanah 422 m2. Luas bangunan 680 m2. 9 KT,6 KM. Harga Nego Hub. 081287469020

(Gaperta)Dijual rumah 1 1/2 tingkat uk. 15 x 30 (450 m), fully Furnished, 6 KT, 4 KM, 1 RUANG TV / KARAOKE,SHM,GARASI BISA 3 MOBILBUKA HARGA: Rp. 4 M/ NEGO HUB :081160882 - 08126003245

setia budi residen tahap 1 blok c.nomor 2 pasar 3 2 tingkat siap huni rp 585 nego lb 6x9m. Hub: 085371870566/ 08153101662

Dijual Harga : Rp.450 jt Hub : 082362002480

(RUKO ROYAL SHOP HOUSE) .Keterangan: L ; 4 m x 16 m , KT ; 3 , HGB , Instalasi listrik & air. Harga : Hub. Langsung Telp : 0878 6769 8486

Dijual Rumah LT 704 m2, 3 KT diatas,3 KT dibawah,3 KM, Garasi, PLN, PAM, Ada Paviliun Harga : Rp.1,9 M/Nego Hub : 085370170951 / 085276058162 (TP)

KOMPLEK PERMATA

RUKO PERUMAHAN TAMAN PERMATA

3 1/2 tingkat LB. 4 x 16 m LT. 4 x 22 m hub. 085262999936 / 061 77503201

Jl.Amaliun No.99 Medan Hub : 08126458112

G-HOUSE PROPERTY 3 KT, 3 KM, Ruang Tamu, Ruang Keluarga, Ruang Makan, Dapur + Kitchen Set, Garasi, 2 Unit AC, Genset, PAM, PLN 2800, LT: 230, SHM. Hub: 081396053515

Dijual Ruko 2 1/2 tkt LT 4,2 X 28, LB 4,2 x 18, 4 KT, 3 KM, siap huni,SHM,Full keramik,PAM,PLN Harga Rp.700 jt ,Hub : 085275451032, 087868224545

Dijual Ruko Tiga Tingkat Ukuran 4 X 21 Meter Lokasi Strategis Pinggir Jalan (Dekat Pajak Pasar 5 Marelan) Hubungi : 085270024007

6/02/2014

Rumah Type 54 . Griya martubung. Type 54/153m, Lengkap,PDAM,jalan besar Dijual bersama Dpot Air isi ulang, rumah telah di kembangkan 3 KT,. Harga Rp 220jt/nego HP: 085371783876 Komp. Citra Graha P.Brayan 3 tingkat,. LB. 8 x 16 . LT. 10 x 20 ( Hook). 5KT,6 KM,dapur keramik, SHM, Full Keramik (dinding pun keramik setiap lantai). air PDAM,Listrik PLN, Harga Rp 1 M / Nego Hub. 08126032709 / 061-7323751

Dijual Ruko 3 tkt. LT 42 x 15,2 KT,2 KM,Fill keramik Harga Nego Hub : 081375655003, 082161534103

JL.ASRAMARINGROAD

SEWA/JUAL/ KONTRAK RUMAH/ TERIMA KOST/ RUMAH/ RUKO JL. KARANTINA NO. 15 AB

19

harian andalas| Hal.

21 Agustus 2014

Dijual Cepat Rumah dan Tanah. LT 84 m2, LB 54 m2,Posisi strategis,SHM,Harga : Rp.117 jt. Tanah Kavling 20 x 10 m2 Dusun III Tuntungan II. SK Camat, Harga Rp.20 jt Hub : 081361118934, 081375193162/TP (No sms)

JL. AMBAI NO. 43 A

JL. STM UJUNG/ SUKA MENANTI NO. 3

Dijual 1 unit rumah permanen LB: 12,5 x 17,5 m, SHM, PAM, PLN, 3 KT, 3 KM, Letak Strategis 5 Menit Ke IAIN/ Unimed Harga : Nego Hub : 0852 6192 4988 - 0852 2747 9503

Dijual Rumah LT : 13 m x 23 m, SHM, LB : 9 x 19 M, 3 KT, 2 KM, Garasi, PAM, PLN, Harga: Nego Hub: 0878 6777 3421

Ruko uk. 5 x 17 m 3 1/2 tingkat(Hook) Jl. Komp. Ruko Griya RIatur Indah Blok A No. 138 Cocok untuk usaha, kantor, tempat tinggal, Harga Nego, Lengkap dengan listrik,air, telp. hub. 0811645601

JL.VETERAN PSR VII NO.40 Dijual 1 Unit Ruko Desa Helvetia (Depan Mesjid AlIman) Ukuran 4 x 22 m,SK Camat Harga : Rp.460 jt Hub : 085277390123

JL. BESAR PAJAK KLUMPANG Disewa Ruko 2 LT Uk. 4 x 16 m, Tempat strategis Pas di pajak, Cocok untuk tempat usaha, dan Kantor Bank Hub: 0813 7526 4322 27/02/14

JL KAPT. SUMARSONO NO 93 B Siap huni, SHM Harga Rp 525 Jt/nego Hub : 085261722222 / 061-77133318

JL. SENTOSA BARU NO. 47- SERDANG

Dijual Rumah. Desa Kolam Percut Sei Tuan Deli Serdang . Blok G/28. LT 7 X 10,5, 2 KT, Sudah pengembangan Hub : 08126404590

JL.TERATAI NO.40 Dijual Rumah simpang Jl.Kantil dekat ruko multatuli LT 27 x 12 m2,LB 20 x 8 m2, 4 KT,2KM Hub : 082166286609

Dijual Rumah permanen, LT : 7 x 26 , LB; 7 x 18 M, Surat Keterangan Tanah Harga : Rp. 700 Jt/ Nego Hub : 0852 7786 2870 - 0813 7041 2021


Kamis 21 Agustus 2014 JL PWS NO 106 (LINGK. CHINES)

Ukuran lebar depan 11,55 m Panjang belakang 14,80m Luas 168 m2, siaphuni, pinggir jalan 3 KT,1 KM, ruang tamu, ruang makan + dapur. Harga Rp 625 juta/nego Hub : 081260798862, 081269276262

JL.SELAMAT GG.BAMBU NO.82B

Dijual Rumah. Simpang limun Medan. LT 36 x 14,5,4 KT,2 KM, Telpon, listrik, PDAM, SHM, Halaman depan dan belakang luas dan asri Bebas banjir, nyaman, aman dan tenangHarga : Rp.1,1 M/Nego. Hub : 081362314204, 081260277526 PIN BB : 2861762D

DIJUAL

RUMAH

Jl.Titi papan Komp.Griya Marelan Tahap III,bLOK Crysant No.18 Luas Tanah : 6 x 13 m (78 m2),LB 6 x 11 m. Harga : Rp.220 jt/nego bantu KPR An : Silvia. Hub : 06177775525, 08970098819

JL. PERUM. BANDARA HILIR INDAH Desa Bandar Labuhan Tanjung Morawa 2 KT, 1 KM, SHM, ada tanah kosong di sebelahnya. Harga Rp 80 Jt/nego Hub. 081264069628

JL.KARYAWISATA

RUMAH DIJUAL JL. MEDAN- BINJAI KM 7,5 PASAR II

JL.BALAI DESA

JL. SUKA TIRTA NO. 78

JL. BUNGA ASOKA

DIJUAL CEPAT RUMAH LT : panjang 24, lebar 13. 5 KT, 4 KM, SHM. Harga Rp 1,6 M / nego Hub : 085297131111

Dijual Rumah 1 1/2 Tkt Komplek Taman Hako Blok E No. 60, LB : 8,5 x 17 M, LT : 144 M2, 3 KT, 2 KM (1 Dalam Kamar Tidur),Full Keramik, Garasi, SHM, PAM, PLN, Harga : Nego HUb: 0812 6360 9998 / TP

Per. Pondok Nusantara Mariendal II Blok I No.23 Harga RP.380 Jt / Nego Hub 085261690271

LT 77 M. LB 231 M 3 KT. 2 KM. garansi mobil SHM, Harga 350 Jt/ Nego Hub. 0811 635 323

perum. asoka raya residence No. A1 2 1/2 tingkat,. LT. 11 x 15. 5KT, 5 KM, SHM, Hub. 08126433003

JL.KOTALANGSA

JL.SETIA LUHUR NO. 148 – B

JL. SELAMAT GG. KELUARGA NO 3 SIMPANG LIMUN

JL.MESJID TAUFIK

JL TEMPIRAI 3 BLOK 7 NO 85

Dijual Rumah Gg. Matur No.2 Krakatau Medan, Ukuran 4Mx12M. 1 KM, 1 KT. Harga : 150jt HUB: ERMAN 0813 6161 8336

DIJUAL RUMAH/DISEWAKAN Griya Martubung Type 54 LT 149 M2, 2 KT, 1 KM, pagar keliling, full keramik, SHM, harga Rp 110 juta/nego Hub : 085261686311, 082161939831

JL.MATAHARI 4 NO.260

KOMPLEKS GAPERTA

Dijual Cepat Ruko 2 tkt Disebelah kantor jamsostek Langsa Aceh Timur. Bangunan 4 x 26 m2,masih ada sisa tanah kedepan 3,5 m,kebelakang 4 m. Bangunan minimalis,SHM,PAM,PLN,sudah terima bersih,daerah strategis dipinggir jalan besar,cocok untuk kantor dan gudang Segera Hubungi : 081933223063

JL.JEMADI VILLA JEMADI MAS NO.8X

Dijual Rumah 3 1/2 tkt LT 6 x 16 m,Full perabot + genset Harga : 950 jt/ nego Hub : 06177745251,081361178298

Dijual Rumah SHM, Ukuran 11 M X 25 M, 4 KT, 2 KM, Siap Huni, Full Keramik, Fasilitas PAM, PLN, Peminat serius Hub : 082162344950 , 085277037308. Tanpa Perantara

DIJUAL VILLA Cemara Hijau Ukuran 10 x 22,Siap huni,6 KT,3 KM Hub : 081362638383

JL SADO ASRI NO D-1 DIJUAL 1 UNIT RUMAH 2 tkt, lantai 1 ( 4 x 11), lantai 2 ( 5 x 13) Siap huni, lengkap dengan perabot SHM, hub : 085218352188

JL.GAPERTA KOMPLEKS THE PIAZZA RESIDENCE BLOK A NO.7 JL. PERIUK NO. 39 AYAHANDA

LT 14 x 23,75 (339 m2). LB 144 m2 4 KT, 3 Km, gudang/garasi, ruang tamu, ruang keluarga, ruang makan, ruang bermain, teras, PAM, PLN, telepon, AC 2 unit, Gangnya luas, mobil bisa masuk 2 unit. bebas banjir, nyaman, aman. Harga Rp 777 jt/nego Hub : 082133994650/ TP

JL TITI PAPAN Gg Persatuan No 33 sei Sikambing. LT 474 m, bangunan =/- 12 x 30 m. 6 KT, 3 KM, SHM, PLN, PAM. Harga Rp 850 juta/nego (TP). Hub : 06177429883 / 081265198920

JL.SWADAYA GG.MUSYAWARAH Dijual Rumah 2 Unit Rumah. Type 160 dan Type 64. Type 160,Ukuran 14 x 8, 5 KT,3 KM,SHM,Harga Rp.750 jt/nego/TP Type 64,Ukuran 6,2 x 18,3 KT,1 KM,SHM,Harga Rp.350 jt/nego/TP Hub : 081376182071 (Wai)

VILLA SETIA BUDI. GARDEN

Dijual Tanah Gg.Mushalla,kec.medan Area dpn kuburan. Luas 247 m2 Harga : Rp.2 jt/meter (Bisa nego) Hub : 081375300483

JL PERTAHANAN / PATUMBAK MEDAN 1 Unit rumah LT:700 M LB : 12 X 20 M, SHM 5 KT, 3 KM, PLN, PAM/SUMUR, GARASI, pagar stainless keliling, keramik Harga: Rp 700 jt/NEGO Hub: 082166254590

PSR V MARELAN

JL. SARI

Dijual Rumah. LT 11 x 22,35 m2, LB 210 m2,3 KT diatas (1 kamar master room 6 x 7 m2). 1 kamar tidur dibawah,3 Kamar mandi (2 kamar mandi diatas dan 1 dibawah). SHM Hub : 082160685450, 082370053915

LT. 10 X 23, LB. 9 X 18 M. 4 KT, 3 KM, SHM, PL, PAM, TELP HUBUNGI: 082165033118/ 085277432929

JL.EKA SURYA KEC.MEDAN JOHOR KOTA MEDAN

JL RAHAYU PSR 7

Dijual Rumah. Perumahan Taman Monaco No.E-18. Type 54, 2 KT,1 KM. Ukuran Tanah 6 x 18 m, Ukuran Bangunan 6 x 9 m. Fasilitas Listrik,PDAM dan SATPAM 24 jam. Kredit 15 tahun (BANK CIMB NIAGA),sudah diangsur selama 5 tahun + DP.Angsuran bulanan RP.2.300.000. Dijual Harga RP.160.000.000,(Over kredit) NEGO. Dijual Harga Rp.310.000.000,-(Cash) NEGO Hub : 08126402841 (ERI) / 08116002191 (Wendi)

DIJUAL TANAH/ LAHAN/ RUMAH/ RUKO JL PEMBANGUNAN

JL.HAMPARAN PERAK (DELI SERDANG)

Dijual rumah 2 lantai berikut tanah kosong letak samping rumah.. Bangunan LT : 11 x 17 m, tanah kosong LT 8,5 x 18 m, SHM Lokasi Jl.Persatuan Gg.AR Raudah Kelurahan Helvetia Timur Medan Lingkungan VIII,Hub : 08126362100, 085270715456

Dijual Tanah. Luas 14 x 60,SK camat,Dipinggir jalan. Harga : Rp.650.00/m. Hub : Simanullang (081384173161)

KOMP GRIYA MARTUBUNG

Dijual Rumah. Perumnas Helvetia Medan. LT 10 x 15m, LB 120m sudah dirombak habis,keramik,Gypsum,pagar tinggi,PLN 1300 Watt. Harga : Rp.300 jt/nego Hub : 0877664244222 jam kerja (no agen,no sms)

JL GAPERTA UJUNG

Keterangan : Type 73 , Uk ; 6 x 14 m ,Type 110 , uk ; 8 x 18 , sertifikat. Harga : Type 73 ; Rp 550.000.000,- (Nego ) , Type 110 : Rp 650.000.000,- (Nego ). Telp : 0852 6229 6008

JL PERWIRA

Gg. teratai A dusun VI Desa Mariendal I. LT : 6 x 26 m, LB : 5,5 x 20 m ( KT ; 4 , KM; 2). Fasilitas : SK Camat, Dapur,Ruang Tamu.. Harga : Rp 140 Jt / Nett Telp : 0812 644 9481 / 0813 6110 9808

JL JAMIN GINTING NO 605

JL.BINJAI KM 13 Dijual Tanah kaplingan dan kebun coklat Tanah nya Ukuran 7 X 20 Kebun Coklat Ukuran 3000 m2, SHM Hub.085275800144

JL. BINJAI KUALA (ARAH BUKIT LAWANG)

Komp. TPI Blok D Uk. 12 x 24. SHM Hub. 01361274455

JL.SETIA BUDI NO.183 B

Desa Simberejo Timur Tembung LT 1 x 15 , 3 KT, 1 KM, ruang tamu, dapur, ruang keluarga. SK Camat Harga Rp 180 Juta/nego Hub: 08126388182/ 081370499061

(Daerah Gatot Subroto) Komp. Perwira I No 75 LT 15 x 20, LB 15 x 25 3 KT, 2 KM, Garasi, PAM, PLN, SHM Harga Rp 410 Juta/nego. Hub : 085664078178

DIJUAL RUMAH BARU 2 LT

DIJUAL RUMAH

81 m2, Lebar 125 m,JLN Sei Asahan Komp.PARADISE GARDEN No.25 Blok.L Medan Baru,Kel.PB.Selayang 1 Medan Hub : 0817 12 4555

JL GAGAK HITAM/RINGROAD

Type 60/96,2 KT,1 KM,Ataaaap Cor, Siap Huni,Komplek The Prime Blok.B No.8. Hub ; 0853 7202 4334

JL. SEI ASAHAN NO. 32A MEDAN BARU

Dijual Rumah LT 9,5 x 21, LB +/- 16 x 7,5 Harga Rp 200 Juta/nego Hub : 082161549499

Gaperta medan (depan SPBU gaperta ) . Rumah 1 1/2 tingkat , 3 KT utama + 2 AC , 1 KT pembantu , 4 KM PDAM, PLN, Bentuk L . Harga : Hub. langsung. Telp: 0852 7050 7797

PERMATA SETIA BUDI RESIDENCE

JL KOL. YOS SUDARSO LINGK 6

DIJUAL 2 UNIT RUMAH . LT 6 x 18, LB 6 x 9. Fasilitas PLN, PAM, keramik. Jl Psr 3, Gagak Hitam (daerah ringroad) Hub 77292356, 0811643735, 082162443588, 77865328

JL.KARYA/SETIA BARU NO.56

Perumahan Bumi Seroja Permai Blok H 41 LT 12,45 x 24,SHM Hub langsung : 0811646288 / 061-91421821 / 021-91196115

LT. 15 x 31 ( 465m2) Listrik,telp,air pam Hub. 081265297745 / 061-77608877

JL. MEDAN BINJAI KM.11,5 BLOK U 17

JL. JAMIN GINTING KM. 11 LT. 4000 m2 sekitar 20 kmr SK Camat Hub. 08126541710

JL EKA RASMI GG EKA BARU

JL. HAMPARAN PERAK Komp. Villa Palem Kencana. SHM,Air,listrik,telp, Security 24 jam Hub. 061-77424007

JL PASAR I REL

Dijual Rumah. 1 unit Rumah LT 6 x 17, LB 6 x 15,SHM,PLN 1300,PAM,2 KT,2 KM 1 Unit rumah di Sei Mencirim, Type 36 Minimalis 2 KT,1 KM,LT 6 x 13,SHM,PLN 900,Sumur Bor Harga Nego Hub : 081264112642,082163879734

Dijual Rumah. Gg. Delima No 07 Marelan LT 18 x 20, LB 4,5 x 18, sisa tanah 10 x 18 (sudah tembok keliling) Harga Rp 300 Juta/nego Hub:082161549499

PERUM VILLA ASRI BLOK C NO. 5 TUNTUNGAN

LT 135 m2, 3 K Tidur, 2 K Mandi, PDAM, Listrik, lantai full keramik, Hub 081370284270, 081375285435, TP

JL. PEMBANGUNAN NO. 6

JL.KRAKATAU

LT 4 x 20, LB 4 x 16 ( 1 rumah) Full keramik, PLN, sumur, SK camat Harga Rp 60 Juta / pintu Hub : 081370780945 / 081396310747

BUTUH UANG CEPAT

Dijual Rumah. LT 10 x 30 SHM, Harga Nego, Hub : 081396909211

JL BERLIAN SARI

Komp. Mahkota Berlian sari No 2 LT 4 x 15, siap huni, 2 KT, 2 KM, PAM, PLN. Harga Rp 250 Juta/nego Hub : 08126569506

Perumahan SBY Simalingkar B (Dekat kebun binatang) Rumah Type 36/108 Blok 35 No.22 Full keramik,jalan 8 meter conblock,2 KT,1 KM,PLN,PAM,SHM Hub : 085360055352

JL. GUNUNG PUSUK BUHIT NO 9 Dijual Rumah di Jl. Gunung Pusuk Buhit no 9 Krakatau/ medan ( + 300 m dari kampus UMSU) LT : 14,5 x 25 M, 7 KT, 2 KM Harga : Nego Hub : 0812 9049 2011, 0812 607 22245

JL.SIDODADI Dijual rumah komplek villa mutiara johor II no.A5 ukuran 6x18 type 55,dekat pos security,SHM,300 jt nego.Bagi yg berminat hubungi 082164555838 19/12/03

JL. ISMALIAH NO 7/3A

DIJUAL TANAH

KOMPLEK PADANG HIJAU

Dijual sebidang seluas ± 1 Ha dan 1 unit bangunan seluas ± 200 m2 terletak di pinggir jalan lintas Sumatera Utara di kecamatan Gebang Desa Padang Langkat. Harga Rp 1 Milyar Hub : 0813 7699 1727 - 0813 7691 2345

JL KAPT SUMASRSONO /HELVETIA MEDAN JL PEMBANGUNAN DESA BANDAR SETIA dijual tanah sebidang tanah LT:20X200=3479 M2 HUBUNGI: 085276909211

Komp. Brayan Permai No 2 3 Tk siap huni LB 4x 16, 4 KT, 3 KM Harga Rp 450 jt/ nego Hub : 085276841843/ 085362269595

DIJUAL MURAH BUTUH UANG

JL.KELAMBIR V GG.MANGGAI,SEMI KOMPLEKS

KOMPLEK PRATAMA

JL. BERINGIN XI , NO. 30

Dijual Rumah 2 1/2 Tkt. Gg.Mandor,Perumahan Mandor Permai I nO.33 C. LT 4 x 16, 1/2 tkt atas cor,lengkap perabot,ada air panas Harga : Rp.700 Jt/nego, Hub :

Dikontrakkan Ruko Pinggir Jalan Strategis, Pintu kaca, Interior ok, siap pakai Hub Mulhim ( 085275521616 )

Dijual Tanah Uk. 14 x 60 = 840 m, Sk Camat , Sangat Cocok Buat Gudang lokasi di pinggir Jalan Raya besar Harga : Rp 700.000/ M Hub: 0813 8417 3161 ( Perry ) 30/1/14

Dijual Rumah ( depan Universitas Methodist ) Tanjung , LT : 450 M2 ( 15 X 30 M), LB + 250 M, 4 KT, 3 KM, SHMIMB, PLN 2200 Watt, Telp, PDAM, Ruang Tamu, Ruang Keluarga, Ruang Makan, Dapur, Garasi Hub: 0812 8336 6127

JL BAHAGIA I MABAR

JL. KARYA 2 NO. 47 KOMP. DISPENDA

uk. 10 x 80 Harga Rp 95 Jt/ Nego Hub. 085363439455

Blok A No.9 (400m dari pimtu tol B Selamat). Dijual rumah khusus muslim LT: 10x12. LB: 100m2. SHM. Harga: Rp 298jt/nego. Hubungi: 06177875123

JL. SETIA BUDI PASAR II GG. TATA- I NO 7

DijualRumah LT +/- 397 m, LB 165, SHM Hub : 08129306308, 085270508851 / TP

Dijual Rumah segera. Komp Tosiro Blok B No 5 Medan. 3 KT, 2 KM, 1 dapur, 1 ruang tamu, 1 ruang makan, garasi/teras. Plus 1 jemuran kain, full keramik, SHM, harga nego, hub langsung/lihat ke lokasi langsung HP : 081360749550, 081265711499 Dijual segera Tanah dan bangunan Jl Tempirai Sejati VIII Dekat MU City lebih kurang 100 m, pusat bisnis dan hiburan Martubung, LT 222 m2, lokasi hook, SHM, Rp 100 jt/nego, hp 081396237882

Scott Regency Blok E No 18 LT : 6 x16 M, LB Type 70, 3 KT, 1 Km, PLN, Harga : Rp. 358 Jt/ Nego Hub : 061 750 89494

Perumahan KPUM Blok 37 No 631 LT 6 x 15, luas keseluruhan 90 M, 2 K Tidur, 1 K Mandi, listrik 1300 watt, PAM, SHM, Rp 100 jt/nego, hub 0821611771704

DIKONTRAKKAN RUMAH

JL.ISMAILIYAH

20

JL STM GG SUKA TERANG NO.20

Disewakan Rumah (BU) Komp.Grand Johor Permai No.6/dpn Villa Prima Indah. LT 6 x 18 m, LB 12 x 6 m,3 KT (diatas 1 dibawah 2),2 KM (diatas 1 dibawah 2),Ruang. Tamu,Dapur,RM Hub : 08116020912

Perumahan Bumi Asri Blok G-57 Lengkap dengan perabotan nya (Jl.Pondok Kelapa/Jl.Asrama) Hub : 0811167265, 081219263922

harian andalas| Hal.

JL. BINJAI KM.12,5 Dijual rumah 2 1/2 tkt. LT 11x29. LB 11x20. SHM. 4KT. 5KM. Hub. 082362963501/ 0811682829

THE PIAZZA RESIDENCE NO 4

Komp. permata hijaublok H No. 6 LT. 8 x 17 bangunan type 54 Hub. 081973015600

KOMP.PESONA AL.BADAR VI MEDAN HELVETIA

Dijual Rumah Blok C no.10 LT 10 X 20, Harga 375 jt/nego, Hub : 082161637987

DIJUAL/DISEWAKAN RUMAH Jl.Danau Singkarak No.82 Komplit perabot Ukuran Rumah 6 x 20,Ukuran Tanah 6 x 30,SHM Harga : Rp.730 jt/nego,sewa 25 jt/thn BU,Siap huni,2 tkt Hub : 08126490732

JL.PEMASYARAKATAN LT. 96 m2. LB. 72 m2. 3 KT,2KM Garasi(carport), telp, air pam, listrik 1300 W. Hrga Rp 225 juta/nego Hub. 081265231078 / 061-77238977

SIMPANG MEDAN / TEBING TINGGI

Gaperta Ujung LT. 7,5 x 14. LB. 65 2 KT, 1 KM, SHM,Carport Hub. langsung 081267298271 / 087869429571

JL. SETIA LUHUR GG. RUMPUT

LT 5513 m2. cocok untuk usaha perumahan, kantor, gudang, dll Hub langsung : 08126066860, Pak Helmy/TP

Ukuran 20 x 18 m SK Camat Harga Rp 250 Juta / Nego Hub. 085277084294

JL SELAM MEDAN

JL. SEI ASAHAN 76 A MEDAN BARU

3 tingkat, LB 4 x 10, SHM fasilitas lengkap Harga nego, hub : 77931988 / 77865223

JLMEDAN-BINJAI KM 11,2 RUKO 4 TKT ( SAMPING KIRIKANANSHOWROOM) LT:5 X 29 M LB: 5 X 20(lantai 1), 5 x 18(lantai 2&3), 5 x 16(lantai 4) 3 KT, 4 KM(I di dalam kamar tidur), 2 AC, PLN,2200,PAM, tangki air, full keramik SIAP HUNI, COCOK UTK SEGALA USAHA HUB: 08196077575

Model Eropa. Luas tanah 25 x 28 1 Kmr utama, 3 Kmr Tdr, 1 Kmr pembantu, 1 Kmr kerja, 3 Kmr mandi, 1 ruang kerja. Ruang tamu luas, mushalla, garasi, ruang keluarga, taman, kolam ikan + joglo. Lebih lanjut hub : Bpk Dody 081375553434, 085763676663

JL. DENAI RAWA, NO. 238, MEDAN

Keterangan : LT ; 13,3 m x 32,3 m , L.keseluruhan tanah : 430 , KT ; 5 , KM ; 3, PLN, Sumur Bor, SHM Harga : Hub.langsung. Telp : 0813 9738 2002

Jl. Jala Permai I Blok 8 no. 64 Perumnas Martubung I. LT. 224 m2 ( lebih tanah 71 m2 ) Rumah Contoh, Bisa KPR Bank Harga Rp. 200 jt / nego Hub. 081397607150 (tidak SMS)

JL.BENTENGHILIRKOMP.RAYPENDOPO1NO.55

Dijual Rumah (Pasar merah) No.60 LT 9 x 29m, LB 7 x 15,3 KT,2 kM,PAM,PLN,Rumah permanen Hub : 081397675194

Rumah 2 1/2 tkt JL GAPERTA LT: 11 x 22,35 M posisi sudut, SHM, 3 KT, 2 KM, garasi HUB: 082370053915 / 085359791601

Dijual Rumah Minimalis Type 45 (4,5 x 10 m),2 KT,1 KM LT 110 m2,listrik 900 w,SHM Harga:Rp.160jt/nego(Khususmuslim) BerminatHub:081263950960,085358953636-hari/TP

JL. PONDOK SURYA BLOK I NO. 6 C

JL SELAMAT DAERAH SUTOMO UJUNG NO 2

JL. PENGABDIAN

uk. 19 x 25,5 m2. SHM,ada rumahnya 2 pintu. Harga Rp 900 Jt/Nego Peminat serius hub. 081264081260

LT 15 x 18,5 4 KT (1 KT di atas), 2 KM, listrik, PAM, SHM. Harga Rp 500 juta/nett Hub : 085275191937 / 0819844404

Gg. Satria No. 26 Bandar Setia LT. 7 x 45. LB. 5 x 20 2KT, 2 KM PDAM, Listrik Harga Rp 350 Jt/nego Hub. 0812603000867 / 081362402234

KOMP PONDOK SURYA BLOK IV NO 127

KOMP MUTIARA JOHOR 2 BLOK J NO 5

KOMP. PALEM MAS JL PALEM MAS 2 NO 17

SHM,Type 90,3 KT,2 KM,Ruang tamu, Ruang makan, dapur,harga nego Hub : 081370321888

JL GARUDA Komp. Puri Garuda B - 14 Sei Sikambing Ukuran 6 x 21 Hub : 08982718090

JLPERTAHANAN PERUMDAM Dijual Rumah. Ukuran Tanah 12 X 20 Luas Bangunan 12 X 6, Permanen / Lantai Keramik, 3 Kamar Tdur, 3 Kamar Mandi. Alamat Gg.wira No 2 Petumbak, Sertifikat Shn Dan Imb Hrg Rp 470 Jt / Nego. Hub: 0813 7511 9803 0823 6300 9451

DIJUAL RUMAH. LT 15 x 18, LB 10 x 20. 3 KT, 3 KM, 1 kamar pembantu, ruang jemuran belakang dan samping, garasi, AC 4 buah, listrik 3500 watt, PDAM, SHM Hub 081361378299

Dijual cepat Rumah Type 55/110. Harga Rp 220 juta Hub : 085233958005

LT 10 x 14, lebar 120, luas keseluruhan 140. 2 KT, 2 KM, PLN, PAM, garasi. Harga Rp 350 juta/net Hub : 061-91180149 / 082164560555


Kamis 21 Agustus 2014 JL.BINJAI (LWT KMP.LALANG) B.U - DIJUAL RUMAH Disblh Komp TD.Pardede, Blok B1 No.5 Perum Villa Mulia Mas. Ukurn Tanah 120Mtr (8Mx15M), Rmh Type 54, SHM, 2 KT,1 KM, Ruang Tamu,Dapur, Ada Teras & Hlmn dpn, Lokasi nyaman,Pssi Rmh Paling dpn, Blkng jg msh ada tnh kosong kira” 2,5Mtr dr pntu blkng, Hrga 160Jt/Nego, Berminat Hub 0812 6019 5747

JL PASAR I SETIA BUDI Komp. Clasic 3 No 27 (sebelah timur) siap huni, 2 1/2 tingkat, LT 120 m, LB 105 SHM, listrik 2200 W, PDAM + bor Rp 750 Juta/nego (serius hub : 085260060082 / 06168786000

JL.BERINGINGG.BERSAMANO24D Dijual Rumah permanen Uk. 5 x 23 M², 3 KT, 1 KM, PLN, PAM, PLN, SK CAMAT Harga : Rp. 160 jt/ Nego Hub: 0852 7014 1414 / No SMS - TP

DISEWAKAN RUMAH Jalan kemiri komplek D'City Blok E No 10 Siap Huni, PAM , PLN, Dekat jl asrama ringroad. Harga Rp. 25 jt/ Tahun Hubungi: 085261028066

TANJUNG BALAI

RUMAH DIJUAL JL PLATINA Komp.GriyaMarelanBlok A17 Tipe 36, LT 6 x 12, 2 KT, 1 KM, dapur Fasilitas SHM, full keramik, listrik 1300 W, PAM Harga Rp 120 Juta/nego Hub : 085370879999 / 085270345596

JL.GUNUNG KIDUL TANAH MERAH BINJAI

JL KPT.MUSLIM KOMP. MUTIARA INDAH I NO.6

harian andalas| Hal.

JL. TANI BERSAUDARA PERUM.

Komp. Paradise Horden bangunan baru. Luas 81 m2. 2 lantai Full keramik, minimalis,SHM. Full Ac, Genset, PDAM,Listrik,air panas.. Fasilitas kolam renang, lap. bulu tangkis Harga 980 JT / Nego Hub. 082167548016

JL. KARYA BAKTI UJUNG

Komp. Johor Park No. 16. LT. 6,3 x 14,5m2. minimalis. 2 1/2 tgkt,3KT,2KM,ruang tamu,1/2set perabot 333 rumah,kithen set. SHM. Harga Rp 550 Juta/nego. Hub. 085275407867

JL.NUSA INDAH BATANG KUIS

VILLA SETIA BUDI ABADI II

JL.GATOT SUBROTO KM 12

Dijual 1 unit Rumah Uk. LT : 6 x 14 M², LB : 6 x 9 M²,PAM, PLN, SHM, Harga : Rp. 460 Jt/ Nego Hub: 0813 6029 9962 - 0823 6853 7530/ No sms

JL.ASAM NO.7

JL BESAR PALUH NIBUNG

JL.TOMBAK

Rumah kos-kosan 2 Lantai (blkg RSU Pirngadi, LT +/- 300 m2, 17 Kmr Tdr, 8 Kmr Mandi, Investasi jangka panjang rumah dan tempat kos, hub langsung : 0811657613

Kel Paya Pasir Marelan. DIJUAL RUMAH KHUSUS MUSLIM LT 5 x 21, LB 5 x13. 2 KT, full keramik, gypsum, roof, PLN 900, PDAM SHM, pintu folding gate (bias tempat usaha) Jl Yayasan / Perumahan Tata Alam Asri Helvetia LT 26 x 21 Siap bangun, tembok keliling, SHM Hub 08126326962, 081361779580

Dijual Cepat Rumah Perumahan Angel Residence No.37 K LT 7 X 13,2 KT,1 KM,RT (Wallpaper),2 AC, Taman, Pagar keliling, Canopy,Full keramik, Pinggir jalan,Dekat UNIMED Harga : Rp.280 jt/nego, Hub : 081360784400 / Tanpa Perantara

JL. PERKUTUT

JLN BANDAR LABUHAN ATAS

KOMP. PER.TANJUNG PERMAI 9 NO. 151

Dijual Rumah. LT 118, 1 1/2 tkt, 5 KT, 2 KM, full keramik, SHM.harga : Rp. 325 jt Hub : 061 7367194 - 085275162040

DUSUN 2 , PUNDEN REJO TJ. MORAWA

LT. 35 x 100. LB. 10 x 40 Rumah 1 tkt, 3 KT, 3 KM, SHM, Hub. 082163128602

JL GAPERTA

komp. Millennium Garden Blok A No. 9 LT. 6 x 14, 2 tkt Model Villa Minimalis. SHM. 1 KT Utama. 2 KM Rumah Siap huni dan sudah di renovasi ulang. dull decor, teralis jendela dan pintu. Hp. 08126030222. Harga 650 Juta

JALAN MELATI PSR V TJ. SARI SETIA BUDI

Dijual Rumah 2 1/2 tkt. dekat Hotel ASEAN/ Singapore Station (Jl.H.Adam Malik). LT 101 m2,LB +/- 6 X 17. 2 KT,3 KM (diatas 2,dibawah 1),Full keramik,SHM. Harga : Rp.600 jt/nego. Hub : 085270267070 (Joky)

JL.EKA RASMI

Dijual Rumah Di komplek perumahan Raisha Minimalis II Blok B 12/21. uk. 8,5 m X 15 m, 3 KT, 2 KM, Type Lengkap, Lokasi Strategis . Harga Rp. 650 Jt/ nego Hub : Riris Hp. 0813 6125 7704

KOMP MILLENIUM GARDEN Dijual rumah 2 tingkat ukuran:6x15. 3KT. 2KM. AC. Full Keramik. SHM. Siap huni . TP Hubungi: 085360223053

DIJUAL RUMAH

JL.RAWE RAYA MARTUBUNG BLOK A NO.8 LT=60, LB=114, SHM, Hrga 550JT NETT Hub 061-7777 9199

JL.GATOT SUBROTO

Dijual Cepat 1 Unit Rumah Permanen Villa Johor Blok A/No.2 Gedung Johor Medan. LT 171 m2 ( 10 x 17 ). 3 KT,2 KM, Garasi, PAM,PLN,SHM. Hub : 0811655461, 08116408853

Dijual 1 Unit Rumah. Gg.Rasmi No.1 C komp.Pertama Indah LT 6 x 17,2 KT,1 KM,SHM,PLN,PAM Harga Nego Hub : 081396833262, 0811614620

JL.KARYA IV NO.188 HELVETIA

GRAHADELIPERMAIJOHORUJUNG

JL. HELVETIA RAYA NO. 81 Dijual Rumah 3 Tkt, siap huni, lokasi di pinggir jalan Besar helvetia, Fasilitas komplit, 4 KT, 5 KM, AC, Air panas, Parabola, minibar, Tanki Air, granit Kitchen, Full keramik, Sudah ada tempat usaha fitness, Car port, Sauna Room, cocok Untuk kos-kosan, Gas, PLN, SHM, PAM Harga: Nego Hub: 0821 6762 4242 / Tanpa Perantara

JL KIWI KOMP KIWI REGENCY A-1 (dkt Komp Kasuari) LT 6 x17 m, LB 6 x 12 3 KT, 3 KM, siap huni + keramik, aman, asri SHM, harga Rp 600 Juta/nego Hub : 081265659965, 061-76487766 / TP

JL MARELAN PSR 3

Per. Town House No 7 LT 4 x 17, Hub : 081321233156, 081802291975 Dijual Rumah Beserta tanah. Ukuran 17 X 40, LB 20 X 40, Apabila anda berminat serius Hub : Syarifah Telp : (061) 6857090, 081533327818

Dijual Rumah. LT 15 x 15, 3 KT,2 KM,Listrik,PAM,Tanah Hook (Sudut),SHM Hub : 08163109488

KOMP MURAI KENCANA

JL.MUSYAWARAH

Dijual rumah 2 ½ tkt . 3KT. 2KM. 2AC Harga Rp 350 jt/nego Hub: 085271055499

ANDANSARI

Dijial rumah permanent di Andansari Gg: Ikhlas . 3 KT ( 2 di lantai bawah, 1 di lantai atas ). 2 KM. Garasi . Full keramik. Pagar keliling. LT 10 x16. SK Camat . listrik 900 watt. . Harga Rp 200 jt/nego. Hub: 082166103433

KOMPLEK TAMAN TENERA INDAH Dijual 1 Unit Rumah permanen LT : 441 M² , LB : 200 M² , Sertifikat HGB, 3 KT, 3 KM, PAM , PLN, Lantai Keramik Harga: Rp 600 jt / Nego. Alamat Jl. Karya Wisata ujung Medan Johor Komplek Taman Tenera Indah Blok C no 5 Hub: feri 0852 6113 7592

JL PONDOK SURYA BLOK II/74

333

sebelah komp. cempaka madani daerah Gaperta ujung.. 2 tkt. LT. 30 x 35 333 9 KT, 5 KM, garasi,gudang. PLN, Telp, Keramik, SHM Harga Rp 2,5 M / nego Hub. 08887925250 / 081933224509

LT. 13 x 31. LB/ 13 x 13. 3 KT (AC), 2 KM. gudang,333 garasi, SHM, hub. langsung 081370074266 / 081376469119

JL.PERSATUAN

PIAZZA RESIDENCE

Dijual Rumah LR.Baru No.77 Depan Restoran Koki Sunda Hub : 061-7360365, 7363549

Dijual Rumah. Perumahan Pondok Surya Regency Blok C No.8. Sudut hadap timur LT 9,5 x 15,3 KT,2 KM,SHM,Full keramik. Harga : Rp.475 jt/nego Hub : 081375006665

VILLA CITRA GARDEN

type Malta No. B 9-10 Hook (2 lantai). SHM,. LB. 12,4 m x 14 m. LT. 16,5 m x 20 m. Lantai keramik, 5 AC PLN,PDAM,Telp lengkap Hub. 081933252318 (Maaf TP)

PERUMAHANGADINGVISTA2NO8DAN9MARIENDAL

DIJUAL RUMAH 2 Lt SIAP HUNI. Type +/ - 118. LT 6 x 14. 3 KT, 2 KM,lantai granit 60 x60. SHM, harga Rp 360 juta/nego Hub 061-76366290, 081375641425

JL.DAERAH

JL. SKATA LINGK. 12 GG. IKHLAS NO 30

Asam Kumbang dekat SMP 30 Medan Dijual Rumah LT 7,5 x 24, 2 KT,1 KM,Carport Harga RP.270 jt, Hub : 081370205223

Dijual Tanah & Rumah permanen, Uk. LT 412 M², Ada 3 Rumah ( 1 Rumah Induk, 2 Rumah sewa , Full keramik, SHM, PLN, PAM, Harga : Nego Hub: 0812 6545 6400 / Tanpa Perantara

JL.MARELAN RAYA

JL.RAHMADSYAHGG.BAHAGIANO.517RRMEDAN

Psr II Gg.Pendawa No.1 Dijual Rumah Ukuran 4 x 12 m,2 lantai,Permanen,Full keramik, SK Camat Harga : Rp.110 jt/nego Hub : 087867644307

Dijual Rumah Luas 187 m2,9,65 Lebar,17,50 Panjang, SHM 5 KT, 1 KM, sebahagian separoh papan Harga :Rp.350 jt/nego Hub : 081397520818

EKA SUKA II NO. 22 GEDUNG JOHOR –MEDAN

1 (Satu) Rumah Permanen Full Keramik. Luas Tanah .203,5 ( 11m X 18,5 M ). 2 Kamar Tidur 2 Kamar Mandi 2 Dapur. Serta Garasi Untuk 2 Mobil. Satu Line Telefon Serta Halaman Yang Asri.Hubungi Bpk:BurhanIchsanTelp:0811655461

LT. 600 m. LB. 150 m. SHM.. Harga NEGO TP Hub. Ibu Tuti 08985555566

GAPERTA UJUNG

JL. SUKA INDAH NO. 17 - STM

Dijual rumah Komp LYZZIA GARDEN II. Kav 21. Jl Bakti , Gaperta Ujung . tipe 75. LT: 8 x 17,5. LB: 93 M2. 3KT. 2KM. PAM. Listrik 1300. SHM. Canopy depan belakang. 2 pintu masuk, AC 1unit, Kitchen set. Cat ulang. Hub: 061-77645885 / 0818821156

JL.LANGSAT NO.9

JL.SETIA MAKMUR SUNGGAL KANAN

Komp. Villa Mutiara Johor II Blok D 20 LT. 6x18. type 333 45. 2KT,1KM,SHM Harga Rp 210 juta/nego hub. 082165953000 / 77304777

JL. SEI BENGAWAN NO.83

Dijual Rumah Over Kredit (Komp.Surya Amani Blok C no.1 ). 2 KT, 1 KM, Full keramik, PLN, PAM, SHM. Cicilan Rp. 700 rb/bln, jangka waktu 120 bln lagi Harga Rp. 40 Jt/nego, Hub : 081375099708

JL SEI MENCIRIM

Dijual rumah LT=LB= 8 x 16 M² ( Bangunan Habis ), Full keramik, SHM, PAM, PLN 1300 Watt, ada ruangan mencuci dan menjemur Harga : Rp. 310 Jt/ Nego Lokasi Belakang polsek Medan sunggal Hub: 0812 6552 0477

LT 10 x 10. 3 Kmr tdr, 2 Kmr mandi lantai granite, listrik 900 Watt. SK Camat. Harga Rp 270 Jt/nego. Hub : 081263106009

1 unit rumah permanen LT, 20 x 25, Sk camat, 4 KT, 3 KM, Garasi untuk 2 Mobil, PAM, PLN, Full Keramik Harga: 990 Jt/ Nego Hubungi: Pak Bukit 08126522919

KOMP. MUTIARA INDAH II NO.8

JL. ABADI II PINANG BARIS

JL PSR I TENGAH GG FAMILY MARELAN

JL.SEI SENGKOL / SEI MENCIRIM

Dijual Rumah. Tengah Kota Medan,(Kel.Silalas Kec.Medan Barat) Ukuran L.8,75 x 25,9 Luas 252 m2 (Nego), SHM Hub: 081361314919 (TP)

JL. SIDODADI

Dijual Rumah Baru Huni F.30. LT ; 171 M,LB ; 8 m x 20 m (Ada Sisa Tanah) Full Perabot By Desainer & Full Elektronik Rp.1.600.000.000,Datang Liat Rumah & Nego. Siap Huni Hub : 061-7699 0085 0819 3325 0004

JL. PERJUANGAN GG KEBERSIHAN NO. 4

Helvetia Timur, Kec. Medan Helvetia Harga Rp 1,75 M (nego) Hub : 082161602345/081210256795

Blok Mawar 25 Perumahan Taman Johar Mencirim Indah . LT 7 x 15, 3 KT, 2 KM, full keramik. SHM, hub langsung : 085360055062 - 081269199792

(Komp.BTN) / Sukadoro Helvetia LT 160. 3 KT, 1 gudang, 2 KM (1 di kmr, 1 di luar). ada ruang cuci, ada AC, keramik, garasi bisa 2 mobil. Rp 500 jt/ nego Hub : 081263326539, 081370660656

JL. KARYA GG. MARUTO NO. 17

Dijual Rumah /Jl.Perhubungan Laut Dendang (Dekat UNIMED) Ukuran Tanah : 4 x 20 m2,Bangunan 4 x 16 m2,PLN,Asbes,1 RT,2 KT,1 Dapur,1 KM Sumur (airnya jernih),jerjak,pintu depan dan belakang,sudah pakai pintu besi SHM Harga : Rp.300 jt/nego/TP Hub : 082167821523

DIJUAL Tanah Beserta Rumah 2 1/2 Tingkat (6m x 21m). Fasilitas : 3 KT, 2 KM, Halaman Dpn Bs 2 Mobil, Ruang Tamu, Keluarga,Makan,Dapur, Listrik 2200W, PAM. JalanKaptenMuslim(Depan PlazaMillenium) Akses : psr Sikambing-Berastagi Supermarket-PlazaMedanFair. Harga:550jt/Nego, Hub 061-8454970, 0812 607 8807, 0877 6820 4009

Gang Bersama no 11 Desa Dagang Kwaran Tanjung Morawa Medan LT: 20 m x 15,5 m (305m2). Luas Rumah : 10,5 m x 11 m (115 m2). Rumah: 2 kamar Tidur dan 1 Kamar Mandi Harga : 170 juta. Telp : Ibu Susi 061 77441510 dan 0852 61690607. Riswansyah 0811 1807078 dan 0831 99570788

JL. CEMPAKA NO. 64 i

JL.S.PARMAN

Komp Piazza Residence Blok D No. 12 Rumah 1 ½ lt, LT 6 x 16,5 LB 6 x 13, 2 KT (dibawah 333 1 KT diatas + KM), 1 KM. SHM, harga Rp 595 juta/nego Hub : 08126029396 - 085361264988

Dijual Rumah. Perumahan Villa Palem Kencana. Type 36, LT 6 X 15, LB 12 X 6, 2 KT, 1 KM, PAM, PLN, HGB. Harga Rp. 175 Jt/nego, Hub : 081361424918 Jl.Bhayangkara Komp.Krakatau Point 2 1/2 tkt,LT 6 x 12,LB 6 x 9,3 KT,2 KM,PAM,PLN,SHM Harga : Nego Hub : 087867002999

Gg Subur Perumahan Subur Permata Indah No 5 E. LT 154, LB 154, 2 KT, 1 KM, 1 kamar cuci, SHM. Hub : 081396475387 (Asril Tanjung)

JL. NGASTINO NO 1 DAN 3

KOMPLEK SEI MENCIRIM ASRI BLOK B NO 21 Dijual Rumah Dekat Bandara Kuala namu +/- 10 mnt LT 14,5 x 23, LB +/- 7 x 18, 3 KT, 2 KM,SHM,PLN,PAM,Garasi,Telpn,Keramik Harga : Rp.365 jt/nego/TP, Hub : 085371347547

atau Jl Sederhana/ Jl Seksama Medan Lt 15 x 14, 4 KT, 2 KM. Ruang tamu, dapur, gudang, garasi, air, listrik, telepon rumah,. SHM, Hub : 081396118045 / 081361717270

JL.UTAMA GG.SEMERAH PADI NO.19 C

Dijual Rumah / Usaha Kolam Ikan (BU) L.T= ± 1700 M2, SHM, Lokasi Strategis Jl. Jend Sudirman KM.4 Hrga Rp1,7 M/NEGO Hub: INDRA 0813 7033 8577 / PUTRA 0819 7747 8999 Dijual Rumah ( Over Kredit ) Dijalan Timbangan Full keramik, PLN , PAM, SHM, Cicilan Rp. 481 Ribu/ Bln Harga Nego Hub: 0812 6070 3646 - 0813 7646 5186

JL BRIGJEN KATAMSO

Villa Mutiara Indah Johor2 Blok A 17 type 75/198 medan Johor LT. 11 x 18, SHM Harga Rp 370 Jt/ Nego Hubungi: 0811655341

JL.LAKSANA 36/ 96

JL. SEI ASAHAN

JL SEDERHANA INDAH

DIJUAL Tanah (308 m2) beserta rumah 2 1/2 Tingkat (8m x38m) Fasilitas: 7 KT, 7 KM, Garasi 3 Mobil, Ruang Tamu, Keluarga, Makan, Dapur, Listrik 3500W, Air, Telephone. Akses : Psr Sikambing-Plaza Millenium-Berastagi Supermarket-Plaza Medan Fair. Harga : 1,8 M / Nego, Hub 061-8454970, 0812 607 8807, 0877 6820 4009

Dijual Tanah Ukuran : 1. 7 x 15 m2,Jalan lebar 7 m, Rp.38 jt/nego 2. 5 x 20 m2,Jalan aspal,bisa buat ruko, Rp.65 jt/nego Hub.Pemilik langsung : 061-68786555,082370601755

Dijual 2 Unit rumah 3 ½ tkt. Siap Huni Jl.S.Parman Komp.MBC Blok E-8 Hub : 085277844099, 061- 77861372

21

Dijual Rumah Dijual 1 buah rumah beserta 2 buah ruko didepan, 1 lantai ukuran a) 4 x 6 m, LT 13 x 40, LB 12 x 17 m, Lantai granit, Plafon gypsum, atap seng metal,PLN,Garasi, Pagar keliling, SK Camat, Harga : Rp. 950 Jt / nego, Hub : 085270342036, 081269274897

JL SEI ROKAN/JL INTISARI MEDAN Dijual Rumah PERUMAHAN INTISARI PARK Posisi pinggir jalan. 4KT, 2KM, SHM. Harga : RP 725 jt / nego Hub: 085371870566 / 081531011662

JL.BRIGJEN KATAMSO NO.232 SEI MATI

Dijual Ruko 2 tkt Cocok untuk tempat usaha,Lokasi Ramai Harga : Rp.450 jt/nego, Hub : 089634845588 (Tanpa perantara)

LT 1578 M. LB 374 M/ 4 KT. 3 KM Garansi (bisa 2 Mobil), SHM, Harga Hub. langsung, Hub. 0811 635 323

JL BINJAI KM 12

Dijual rumah Jl Pendawa Bima 3 No. 99. LT: 13,7x22. LB: 8x12. 1KM. Harga: Rp 250jt/nego. Hubungi: 082174845311

JL BUNGA RINTE RAYA DIJUAL/OVER Rumah baru, Komp. Muslim LT/LB 105/110 3 KT, 2 KM, full furnish, AC, kitchen set, carport, taman, SHM Hub Suyanto 081265699244, 06177122338 BB (2276EFB4)

DIJUAL CEPAT

JL.MURAI DIJUAL CEPAT RUMAH 2 1/2 TKT Komp.Grya Murai Kencana Ukuran 4 x 12 m,2 KT,2 KM,2 AC + Perabot Baru. Hub : 77953030

JL.BRIGJEN KATAMSO Dijual Sebidang Tanah Ukuran 19,5 x 25 m Villa Graha Sunggal . Ukuran Tanah 11 x 16 m, LB 8 X 16, hOOK,kosong Hub : 085262967399

JL.PANCING 1

DIJUAL RUMAH. LT.360 M2 [L18xP20]. TYPE 120 minimalis. kamar 4, kamar mandi 2, Suasa raya pasar IIIB Gg.Rela NO.18 Lingk.9 Mabar hilir Medan Deli 20242. [dekat vihara MKBC] Buka harga 450jt nego..

JL PERKUTUT NO. 40 A MEDAN

Dijual rumah daerah Medan Helvetua LT:16x28,9. 3KT. 2KM.SHM. Harga: Rp 1M/nego. Hubungi: 08126006964

JL.BHAKTI LUHUR GG.MELINTANG NO.67 B

Dijual Rumah LT 11,8 x 36,5, 3 KT, 3 KM Hub Langsung ( 081376620027, 081361775226)

DISEWAKAN RUMAH Jalan kemiri komplek D'City Blok C No 37 . Siap Huni, Full jerjak, pintu besi, sanyo,ada kanofi PAM , PLN, Dekat jl asrama ringroad. Harga Rp. 25 jt/ Ta h u n Hubungi: 085261028066

JL. BERINGIN I NO. 45 A LT/LB 170 /205. 2 lantai PLN 2200w,P DAM, 4KT,1K.pembantu,4 KM(1 dlm K.Utama). Semua kamar ada AC,Garasi,Taman,tempat jemur di lt.2, teralis Besi Sirkulasi udara bagus, sejuk, lingk. nyaman, Harga Rp 750 Juta / Nego Hub. 08126008584 Bp. Donner

JL. ABADI NO 22 PINANG BARIS Dijual rumah permanen 2 pintu ( Digabung jadi satu) LT: 16 x 20 M² , LB: 450 M², SHM, 8 KT , 3 KM, PAM, PLN 130 Watt, Pagar keliling, Full keramik, Dinding wallpaper, Mewah garasi bisa untuk 4 Mobil, suasana nyaman/ tenang, Lokasi dibelakang Polsek sunggal Posisi Rumah di sudut Harga : Rp. 1,1M /Nego Hub: 0812 6552 0477

JL.TEMPIRAI LESTARI 9 BLOK 5 NO.183

Perumahan Kota Taman Sunggal Desa Medan Krio Kec.Medan Sunggal Kab.Deli Serdang Blok D-12 LT 105 M2,Type 36 2 KT, 1KM Hub.langsung/TP Hub : 085373761226

JL STM GG:ARIPIN NO.2 Dijual rumah daerah Kmapung Baru Medan. Lokai strategis Lt I: 4KT. 4KM. Lt atas: 2KT. Garasi busa 2 mobil. LT: 15x22. SHM. Harga Nego. Hubungi : 081375641000

JL.STM / JL.SUKA CIPTA Dijual Rumah Baru Perumahan Suka Cipta Residence No.16 LT 6 x 14, Type 90, 3 KT,2 KM,PAM,PLN,SHM Harga : Rp.400 jt/ nego, Hub : 081263100401, 085297732500

Dijual Rumah. LT 7 x 15,2 KT,1 KM,ada jemuran, Full keramik,ada gas negara,PAM,PLN. Harga : Rp.150 jt Hub : 081361773839, 082161302053

JL. MARELAN PASAR I

Dijual Rumah Murah Uk. 10 M x 25 M, 4 KT, 3 KM Ada garasi Harga Bisa Nego Hub : 081260533845/ 082160821241


Kamis 21 Agustus 2014 JL.TANJUNG BALAI

Dijual Rumah / Over Kredit Komplek Lalang Green Land II No.C 17 Kampung Lalang, LT 6,5 x 15, Type 70, 3 KT, 1 KM, Listrik 1300, PAM, Jalannya besar bisa untuk 2 Mobil, Hub : 085261193333 ( Saleh Sabari )

22

RUMAH DIJUAL

JL.BERINGIN6NO.10CMEDANHELVETIA

LT

Dijual Rumah 160 m, LB 100 m, 3 KT, 2 KM, SHM,Harga Rp. 650 jt / nego Hub : 085261538763

JL.TUAR 10 BLOK II NO.302

Dijual Rumah LT 119 m2, 2 KT, 2 KM, 1 Mushalla, Carport, Joglo, Pagar keliling, SHM Hub : 085372724656, 081370396307

KOMP.GRAHA METROPOLITAN BLOK R Dijual Rumah. No.68,J l.Kapt. Sumarsono 2 Tkt,LT 450 m2,LB 800 m2,SHM,Siap Huni,6 KT,4 KM,PAM,PLN 3400 W,6 AC,Carport 3 mobil,Kolam ikan,Kolam renang,3 Water Heater. Full Furnished,Gazebo,tempat cuci,lantai granit Harga : Rp.3 Milyar (Nego) Hub : 085361610854

harian andalas| Hal. VILLA HIGHLAND BRASTAGI 9DD 3 Kamar Tidur, 2 Kamar Mandi, PERABOT LENGKAP ... Harga dijamin.. Hub: 082362435560

KOMP.PONDOK SURYA BLOK VI A Dijual Tanah Ukuran 15,8 x 30 m2 (474 m2) Harga: 1.000.000 M/Nego Hub : 081378095248

JL.PALEM 3 BLOK Y NO.5

KOMP SETIA BUDI RAYA

JL.STASIUN GG.MANSYURIN

JL.KOMP.SEJOHOR BAHRU YASMIN

DIJUAL/OVER KREDIT 1(SATU) UNIT RUMAH :

Rumah Dijual Murah Perumahan Kuis Indah Permai Desa Paya Gambar Batang Kuis SHM, Murah Rp.75 juta bisa nego Hub : 085262649335, 085275869520, Tanpa Perantara

Dijual Ruko 3 lantai 2 unit Jl Setia Budi. SHM. Rumah di Tasbih dekat Swalayan Hubungi: 06177815545

Dijual Tanah dkt Pajak Kampung Lalang LT 6 X 17 m Harga 30 jt / nego Hub 081377544160

JL.CEMPAKA NO.13 GAPERTA UJUNG

JL.BANGKADEKAT RS ROSIVA

Dijual Rumah. Blok 26 no.31. LT 6 X 8, 2 KT, 1 KM, lantai keramik, listrik, air sudah ada, Jl 8 m, conblock Harga Rp. 110 jt/ nego, BUTUH UANG, LT: 6x18, Type36 Yang serius Hub : Ivan ( 081260505444 )

Lokasi strategis, dekat dengan : USU, Carrefour Padang Bulan, UNIKA, Ring Road, Pajak Melati Spesifikasi :, 2 tingkat, 3 kamar, Carport, AC, sudah pasang jerejak, kanopi Fasilitas Perumahan : Keamanan 24 Jam, Kolam Renang, Club House, Gym Area Dijual/over kredit cepat karena akan pindah tugas. Balik DP + Ags : Rp. 150 Juta , sisa kredit : 280 Juta. Berminat Hub : 081362302298 (No SMS, Call Only)

JL.SUNGGAL Komplek Sunggal Mas Dijual Rumah LT 6 x 15, 3 KT, 2 KM, 1 Lanta ½, Full keramik, Hub : 081370044555

JL SEDERHANA NO. 33 PASAR 7 TEMBUNG

Dijual rumahada kios (cocok untuk segala usaha). LT: 14x25 LB: 12x22. 4KT. 3KM. Garasi. PLN. AC. 20 menit ke Bandara Kwalanamu dan 5 menit ke stasiun Bandar Khalifah Harga Nego. Hubungi 081362128123/

JL.SEKIP / ORDE BARU NO.26 SEI AGUL MEDAN

Dijual Rumah LT 10 x 45,LB 9 x 25,3 KT,2 KM,Full keramik,SHM,Cocok buat usaha (bangun ruko),Pinggir jalan besar Harga : Rp. 1 M /Nett Hub : Heri (08121241736)

Dijual Ruko LB 4 x 26 m,3 1/2 tkt,SHM,Keramik, PAM,PLN,Siap Huni Peminat Serius Hub : 061-76418368

JL PRAJURIT NO. 55, BUKIT BARISAN

KOMP SETIA BUDI MAKMUR

JL.SM.RAJA GG.MESJID NO.9 SIMPANG LIMUN KOMP GRAND GADING RESIDENCE NO 9 L

JL.PASAR IV TEMBUNG NO.68

DIJUAL RUKO 2 1/2 TKT

Dijual rumah type 45 Jl Stela Setia Budi, KOMP SETIA BUDI MAKMUR BLOK E NO.25.. Medan Selayang. LT: 6x15. Harga: NEGO. Hubungi : 081260660669

Dijual Rumah kuran : 7 x 18,3 KT, 2 KM,Depan rumah toko 2 pintu. SK Camat,Harga Nego Hub : 085277287678

Dijual rumah type 120 di Jl Mariendal LT: 6x18. 4KT. 3KM. Hubungi: 081370082111

Daerah Sunggal. Ukuran 6 x 18,Fasilitas : PLN,PAM,Telpn,3 KT,2 KM. SK Camat Peminat Serius Hub : 08126452030,081376961610

JL.DARSONO HAMPARAN PERAK DELI SERDANG

JL SETIA LUHUR

JL SEMPURNA

(Initi Kota Medan) Dijual rumah LT : 13 M x 14 M, Fasilitas 3 KT, 1 KM, Ruang Keluarga, Dapur, PLN, PAM, Harga nego. Hub : 085275427899

JL.PURWO NO.18 KELURAHAN SUKA

D i j u a l Ta n a h Ukuran 64,3 m X 97 m, Luas 6.238 m2 Contact Number : 061- 76943188, 081263163618, 081370526818

JL.BERSAMA NO.9B Dijual Cepat Rumah 2 tkt ½ cor, LT 4 x 12, 2 KT, 2 KM, 1 dilantai 1,dan dilantai 2, SHM, IMB Hub : 087868279028

Dijual rumah di Gang: Rumput No. 157A. Full keramik. LT: 138 m2. LB: 89 m2. Harga Rp 275 jt/nego. Hubumgi: (H. RIDUANSYAH, SE) 081361154549

Dijual rumah di PERUMAHAN PURI BAHAGIA . LT: 179 m2. LB: 130 m2. SHM. 2KT. 2KM. PLN1300. PAM. Garasi 2 (depan dan belakang). Harga Rp 775jt/nego. Hubungi: 081389048871

JL.BINJAIKM11(JL.SEJARAHUJUNG194A)

JL.SETIABUDIKOMP.SETIABUDIINDAH

JL SUNGGAL

JL.DESA NAMO TUALANG

JL.CEMARA / BRIGJEN BEJO NO.98 / 214 Depan Mesjid Al marindha Kel PB Darat II Kec Medan Timur. Luas Tanah 908 m2 + Rumah Permanent. SHM Hub Hans ( 085276436407 )

DESA DURIN

JL.BALAI DESA

JL.MENCIRIM

Per. Pondok Nusantara Mariendal II . LT 26 X 30 +/- 767 m. Tanah Datar Rata Harga 200 rb / m / Nego. Hub 085261690271

.Dijual Rumah. Km 15 Perumahan Telaga Sari Permai I bLOK B-04 LT 7 x 17, Type 36, 2 KT,1 KM,SHM. Bisa Over kredit,Harga nego,TP. Hub : 081361140020

JL. PEMBANGUNAN V NO. 119 GAPERTA UJUNG

JL FLAMBOYAN RAYA

JLN.NANGKA 2 NO.56

KARYA RAKYAT NO 11 A SEI AGUL MEDAN

Komp Waikiki Blok F no 48 LT 8 x 20, LB 8 x 17. 4 KT, 2 Km, SHM Harga Rp 675 juta/net (TP) Hub : 081362491299

Padang Bulan Medan. LT ; 10 m x 26 m, LB ; 21 m x 10 m. 9 KT,4 KM,PLN,SHM.. Telp: 0812 6033 0057. Harga : Rp.500.000.000,-Nego

DIJUAL SEBIDANG TANAH ADA RUMAH. LT +/- 866 m2. Harga nego Hub 081370448978, 08126531257 (TP)

JL.TITI PAHLAWAN

DIJUALCEPATTANAHDANBANGUNAN

VILLA MALINA

Dijual Rumah. Gg.Swadaya psr 5 Kelurahan Rengas Pulau Kecamatan Medan Marelan. Type 50,SHM,Siap Huni . Harga : 175 jt.Cash/ kredit,cicilan dibawah 2 jt. Tempat aman dan strategis Hub : 08116002087

Jl.Sembada IX No.16-Komp.EKS KOSERNA Padang Bulan Selayang II-Medan Tuntungan. LT 28,5 X 22 m, LB 170 m2 Harga : Rp.600 jt/nego, Hub : 082161614085, 081260559789

Rumah 2 lt. Jl permata raya no27 Tj Sari Medan. LT; 9x22. SHM. 5KT. 4KM. Telp. Wi-fi. PAM. PLN1300. Dijual beserta peraabot. Harga: Rp 1,150M/ nego. Hub; 087888621500.

JL. BILAL ,GG. RAMBE , NO. 9

JL. SEJATI , NO . 31, PSR V , MARENDAL 1

JL.DESA TONGKOH BERASTAGI

Blok cc No 8 Jl. Mesjid KM 10 Medan - Binjai Rumah Baru siap huni LT: 6 x 19 m, LB: Type 75, 3 KT, 1 KM, 1 Lantai, PAM, PLN. Harga : Rp.358 Jt/ Nego. Hub : 061 750 89494

Mabar Estate Hub : 081397382666, 081375834200

JL SIMPANG EMPAT MENCIRIM

JL.AIR BERSIH UJUNG

JL. KAPT.MUSLIM ( DEKAT LAP.JIPUR)

JL. BUKIT MAS KEL. TANJUNG MAROLAK

JL. ABDI LUHUR NO.12 Disewakan rumah 2 tahun. komplek Taman Impian Indah Medan. 4 KT( ada Ac), 6 KM, PAM, PLN, Dapur Luas, Lingkungan tentram dan aman. Harga Nego,TPHubungi:082367388821(tidakMelayanisms)

Dijual Tanah Kec.Sibiru-biru Dekat Batalyon Armed LT 3819 m , Harga 90 rb /m Hub. 085223028807

PERUMAHAN TJ. PERMAI INDAH

DISEWAKANGUDANG

Keterangan : Uk ; 267 m Rumah kos-kosan Fasilitas : PLN , PDAM. Harga : Rp 650.000.000 (Net ). Telp : 08126026602

Jl. Bunga wijaya Kesuma Pasar IV setia Budi type, 70 & 80, Lokasi Strategis, Bebas banjir, uk. 6 m x 14 m , 2 tkt, 3 KT, 2 KM, Bonus: lantai Granite 60 x 60, Taman ,cor carport, Fasilitas: pengamanan 24 jam, CCTV, PAM , PLN, Pagar keliling, Con Block, SHM Harga: type 70 Rp. 370 jt, type 80 Rp. 390 jt Hubungi Yunan : 082160508000/ 081973075575, PIN BB: 29E447A7

Dijual Rumah 2 1/2 tkt LT 157 m2, LB 250 m2, 3 KT, 2 KM, SHM, PLN, PAM, Jemuran dilantai 3,ada garasi Harga : Rp.900 jt/nego, Serius Hubungi : 081396830066 /TP

Dijual rumah komp. perum guru SMA gaperta ujung Medan LT: 15 x 26 M .LB: 10 x 15 m, LT II model Atap tinggi/ genteng, 4 KT, 3 Km, 1 RT, 1 Dapur, SHM, Lokasi dikelilingi Perum. Scott Regency, gaperta residence, emeral palace & alam indah , jalan beraspal & lebar, Nyaman dan tenang dekat ke plaza Harga Nego, Hub 081265950248 (Pak sitompul) TP

JL. BUNGA WIJAYA KUSUMA, NO.8 TJ. SARI

PERUMAHAN CITRA SETIA BUDI RESIDENCE

DIJUAL RUMAH KOMPLEK SAMERSET REGENCY No. 2A type bogenville, 2 lantai. LT: 198 m2 SHM , security 24 jam. lengkao dengan perabot mewah. 4KT, 1 K pembantu, 4KM,6 AC, 2 pemanas air harga: Rp1,8 M/nego hub: 0812 6029 8666

Dijual 1 Unit rumah di jl. Tj Permai -I No 16 LT: 20 X 15 M, LB 20 X 10 2 1/2 Tkt 7 KT, 4 Km, Mushalla, 2 Dapur, 2 Gudang, 2 RT, 2 RM, rumah Semi Minimalis, PAM PLN, SHM Harga Hanya Rp. 850 jt Hub: 0813 62297781 / 082367579195 TP

Dijual Rumah Komplek Pemda Langkat-stabat LT 9 X 15 m, LB 7 x 7,30 m, 2 KT, 1 KM,Pagar besi sudah pakai jerjak SHM, Harga : Rp.150 jt, Hub : 081362159732

PALUMANAN/HAMPARAN PERAK

JL. URIP NO. 15 MEDAN POLONIA

JL.PABRIK TENUN

JL.GARUDA

Dijual Rumah Di Komplek PT. IRA Hamparan Perak no 84 A, LT : 7 x 17, 5 M, LB: 6 x 17,5 M, 3 KT, 2 KM, SHM, PLN, PDAM Harga Nego Hub : 0812 6316 9059

Dijual tanah sawah +47 rante di dusun III Palumanan (jalan aspal). Harga Rp 7 jt/rante- nego, Hub: 081361394909

Dijual Rumah 2 1/2 tkt. / Perumahan Tenun Indah Blok B No.7/13 LT 4 x 21 m, LB 4 x 16,3 KT,3 KM,Lengkap perabot,2 unit AC split Toshiba,ada telepon,SHM Hub : 0614533914, 061-77866887

DIJUAL SWLAYAN / WARNET / RUMAH TINGGAL / Johar dari Diski Km 15. LT: 588 m2. LB: ( SWALAYAN 5,5 x 22,5m . WARNET: & RUMAH : 13,5 x 26,5). Dijual beserta peralatan warnet dan swalayan Harga: Rp 1,5 M / NEGO. HUB: 085370794580 / 082368693888 / 061- 68701723

HAMPARAN PERAK

Dijual Rumah. LT 8 x 20, LB +/- 7 x 13, 4 KT,2 KM,SK Camat. Harga : Rp.350 jt/nego Hub : Fredy (085262911305, 061- 91329953)/ TP

Dijual Rumah LT 21,5 X 49,5, LB 8 X 15, 3 KT, 1 KM, PLN, PAM, Keramik, SHM Harga Rp. 3 M / nego, Hub : 082164990028

GRAND GADING MUTIARA

Dijual Rumah Jl.Beringin Raya / Beringin tengah. LT: 32 X 33, LB:11 X 18. 4 KT, 3 KM, PLN, SHM. Harga : 950 jt / Nego, Hub : 081370420394, 081265079993

Disewakan 2 unit Ruko 2 1/2 Tkt, Lokasi Strategis, Bebas Banjir, cocok tempat Usaha, Perkantoran dan tempat tinggal Hp : 0852 6151 4911 TP

Dijual Rumah Makmur Lingk.III Kec.Deli Tua LT 20 x 8, LB +/- 14 x 8,Samping ada jalan,sudah pagar keliling,siap huni,keramik,3 KT, 2 KM, SK Camat/ Notaris. Peminat Hub : Sara/Zul Harga : Rp.295 jt/nego. Hub : 082168736111

Dijual Rumah + 2 Rumah Kontrak LT 20 X 16, 2 KT,2 KM,Garasi,AC,Full keramik,SK Camat Harga:Rp.420jt/nego,Hub:085276060063

PASAR X HELVETIA

Dijual Rumah Perumahan D'Green Town House. Type 85,LT 6 x 13, 3 KT,2 KM,SHM,Full keramik,PLN,PAM. Harga : Rp.300 jt-an Hub : 085362613733

JL. SERASI PASAR 8

Jl.Binjai-MedanKM13,5(SeiSemayang) Dijual Tanah Ukuran 20 M x 50 M, SK Camat Harga Rp. 200 jt/ Nego Hubungi: 0811658277

KOMPLEK TAMAN SETIA BUDI INDAH

Dijual Rumah LT 540 m2,5 KT,3 KM,Siap huni,SHM Yang Berminat Hub : 061-76286995

JL. KOMP/ SALAM TANI

Kodya Tebing tinggi Rumah petak 3 pintu. SHM,IMB, LT. 5 x 20. LB. 5 x 14, 1 rumah 1 KT lantai keramik Harga Rp 75 Jt/ unit Hub. 08397978093 / 081375030005

Keterangan : Uk ; 6,5 x 19 m Fasilitas : SHM, PLN , PDAM Harga : Rp 550.000.000,- ( Nego ) Telp : 085763968579

JL.PERCUT NO.153 C,LOKASI INTI KOTA MEDAN Dijual Cepat/B U. 2 1/2 tkt,Siap huni,2 menit kepasar Beruang/ Sekolah Sutomo 1,5 menit kekampus Mikroskil, Thamrin Plaza,Pasar Ramai Harga : Rp.715 jt/ nego. Hub : 06169919293

JL. KARYA BHAKTI NO 41 HELVETIA Simpang 5 Jl.Kapten Sumarsono Dijual Rumah LB: 10 M x 20 M, LT: 10 M x 25 M,SHM Hubungi: 0811658277

JL.FLAMBOYAN RAYA

Dijual Tanah Tonggal (Komp.Perumahan USU) Ukuran Tanah 15 x 20 (300 m2) SHM Hub : 082366550782

Type ; Paviliun , LT ; 616, LB ; 18 x18 m. KT ; 7 , KM ; 5 , Dapur ; 2 , R.T ; 2 , R.Sholat , R.Keluarga , Garasi , Taman depan (ada kios usaha di depan rumah) Fasilitas : PLN , PDAM, SHM. Harga : Rp 2.000.000.000,- (Nego). Telp : 081375460070

Rumah Mewah siap huni , LT ;736 m, LB ; 300 m 4 KT, 3 KM , RT, RK, Dapur.Besar, Halaman depan & Belakang luas, Dijual Villa,Penginapan,Restoran Lokasi Taman depan & belakang, Garasi, SHM, strategis LT +/- 1500 m2 1 buah villa PLN 2200 W, PDAM. 90 m2,Restoran 100 m2,Penginapan Harga : Rp 600.000.000,- ( Nego ) 100 m2 Hub Langsung Tanpa Perantara Telp : 081263490054 (081260501111, 08126044912)

JL. MAKMUR TEMBUNG GG. AMAL

JL. SETIA BUDI

PERUMAHAN TAMAN JOHAR

LT. 19,75 x 11,5. LB. 14 x 9 m. 2KM,2KT,. Ruang keluarga 2. Garasi,gudang. SK Camat Hub. 085359170575 / 081396448515

Komplek Tasbih No. 51 VV. Fas: - 2 KM, 3 KT, 2 RT , 2 DP ( 1 dapur bersih & 1 dapur kotor ) - Ada Taman Depan, Ada Taman Belakang - Ada Ruang santai depan, Ada tempat santai belakang - Ada kolam renang & beberapa tanaman buah-buahan di halaman belakang - Ada Garasi Mobil Sudah termasuk SHM , PLN dan PDAM Harga : Rp 2.000.000.000 . Telp : 0811656109

Mencirim Indah Blok Dahlia 24, Sei Mencirim LT 7 x 15, LB 7 x 15 3 KT, 1 KM, RT, RK, RM, full keramik SHM, harga Rp 150 juta/nego Hub : 081263624433 - 087869766722

JL. GAPERTA GG. SEKATA NO. 20

JL.SETIA BUDI GG.MUHTADIN NO.29 C

JL.SETIA JADI KRAKATAU

Dijual Rumah 2 tkt Komp.TamanAnggrek Setia Budi LT 8 x 16,Type 100,PAM,Listrik,SHM Harga : Rp.450 jt Hub : 087869736715

JL.PURWOSARI

JL.GATOTSUBROTOKM8,5(KAMPUNGLALANG)

DIJUAL RUMAH BARU 2 TKT (BU) LT 8 x 16,LB 8 x 12, ,4 KT,5 KM, SHM, Granit 60 x 60,Lux,Siap Huni Harga : Rp.750 jt Hub : 082163120747

JL.SATYABHAKTIMARIENDALUJUNG

DIJUAL RUMAH 2 Lantai Gg.SederhanaKomp.PurwosariKrakatauNo.17B LT 4,75 x 18,2 KT diatas,1 KT dibawah,2 KM (diatas dan dibawah) SHM Hub : 081310750026

Blok A No. 47 Desa Salam Tani Pancur batu deli serdang. LT. 254m2 (16,1 x 15,8). LB. 45m. Lebar jalan 6m bangunan permanen. harga Rp 90 juta/ nego Hub. 081361023445

Disewakan 1 Unit Ruko 3 1/2 tkt Ukuran 4 x 15, Lokasi cocok untuk buka usaha Hub : 08126423838

LT. 260 m2. LB. 150 m2. 3KT Ruang makan,ruang tamu,dapur,keramik,halaman luas. SHM, PLN,PDAM, dapat masuk mobil Harga 450 Juta/nego Hub. 085361228897 (Maaf TPdan tidak sms)

Dijual Rumah 2 1/2 tkt, LT 4 x 16, LB 4 x 16, 3 KT,1 KM,Telf,PLN,PAM,SK Camat Harga : Nego / TP Hub : 081375750475 - 061- 8223317

Dijual Tanah. Dibelakang Perguruan Rizky Ananda (Jl.Mekatani Mariendal) LT 20 x 25, SHM. Harga : Rp.800.000/ m (Nego) Hub : 083197099978, 082361933543

JL.TANI ASLI

JL.BILAL GG.MAKMUR INDAH MEDAN

JL.MARELAN PASAR II BARAT

JL. RINTE RAYA

JL. CENDERAWASIH NO. 11 TJ.SELAMAT

JL. PASUNDAN GG. BAHAGIA

komp. Puri zahara Blok C 49 rumah type 60, LT. 7 x 15. LB. 7 x 11 3KT,2KM. Canopy depan dan belakang, full keramik, PDAM,sumur bor Harga Rp 275 juta/nego. hub : 085270318911

(simp. melati) LT. 410 m2 LB. 119 m2 4 K T, 3 K M . Garasi mobil luas Ruang tamu,dapur, telp, air pam,PLN,SHM Harga Rp 700 juta/ nego Maaf TP. hub. 082165381030 / 085275391011 ( Ibu Hj. Purba)

DIJUAL

DIJUAL RUMAH Lt 10 X 23 M, Lb 9 X 18 M Listrik + Pam + Telpon + Full Keramik, Kt: 4, Km: 3Hubungi: 082165033118, 085277432929

Dijual Rumah. LT 16 x 32, 5 KT, 3 KM,SHM,PLN,PAM,Telepon Harga : Rp.2 M/Nego Hub: 08192112330, 081360299962, 0811641870

Rumah tempat tinggal di Jl.Pasar VII Gg.Bunga Kantil VII No.172E, 2 KM, 4 KT, 1 Gdg, 1 Garasi, ada Kolam Renang Pribadi+Taman, PAM, PLN 2200 Watt, Telkom 2 Line+Spdy Unlmtd Gratis 1 thn. Lantai Full Keramik, Pagar Besi. LT: p:27m l:11. Bangunan Full. Lokasi mudah dijangkau dan akses mudah kemana saja.Lokasi dekat dengan flyover Jamin Ginting (Sp.Pos), 5 mnt ke USU, 5 mnt ke Asrama Haji, dekat Perum Citra Garden, dan Carrefour Pd.Bulan. Hub: 08153002682 / 082163645522

JL. SUTOMO NO 31 G

DESA BEKUYUNG KEC SIBIRU-BIRU

STABAT /LANGKAT

DIJUAL TANAH . Luas : + 8300 m2 . SHM HARGA : RP 100.000 / m .- nett HUB: 081396212777 / 082365051369

Dijual tanah Kelurahan Stabat Baru Kecamatan Stabat Langkat Luas 1486 m2. Harga: Nego. Hubungi: 081263106378

Dijual Rumah Siap Huni,SHM Hub : 77499882,087868737866

JL.JERMAL XI Dijual Rumah Gg.Keluarga Tjg Gusta Kec.Sunggal depan Mesjid Nurul Iman LT 28 x 14, LB 8 x 14,SK Camat,Harga Nego. Hub : 083198981888

JL. SAWIT III NO. 7 SIMALINGKAR MEDAN

Dijual Cepat ( BU) 1 tkt Rumah LT: 22 x 31 M2, LB : 11,0 x 15,60 M, SHM,Siap Huni, 6 KT, 3 KM, PAM,PLN, Pagar Keliling,Bisa bertanam Harga Nego Hub: 0813 6170 2249/ 0852 7560 2121

Dijual Rumah Kompl.Denai Greand land Panglima Denai Menteng. LT 60 X 60 Type 54 ,full perabot, lantai keramik Hub 085276910852 , 061- 77787181

Dijual Rumah, Ukuran : 18 m x 19 m,3 KT, 2 KM, Harga : Rp.550 jt/nego Hub : 081265528557, 061-77969393

JL.AMALIUN GG.AMAL BAKTI NO.7

JL.ABADI NO.41 B

LT 295m (23,55 x 12,65/12,4),LB 170 4 KT,ruang tamu,ruang makan, ruang shalat,2 KM, garasi,PLN,PAM,lantai keramik sekeliling pagar batu bata/ besi.No.7. Harga 950 jt/ nego Hub : 061-7361092

JL KRAKATAU Komplek Villa Prima Indah Rumah Villa Type 8 x 16 m ( 128 m ), 3 KT, Lantai keramik, PAM, PLN, SHM, Siap Huni Harga: Rp. 400 Jt Hub: 0819 638098 - 0852 1698 5018 0815 3038 688

DISEWAKAN RUKO Lantai 2-3 samping Jl Pembangunan II . Cocok untuk perkantoran Hubungi:061-75075111/061-75062062

JL KALPATARU / JL RESTU HELVETIA rumah permanen lokasi depan ruko SURYA REGENCY LT : 165 M2, LB: 12X20 M, SHM, 3 KT, 2 KM, 2 K pembantu, PLN, PAM, JL SEJAHTERA NO 3 PONDOK SURYA HP : 0812 652 3563

Disewakan Ruko 3 lantai (Tapi yang disewakan hanya lantai 1 dan lantai 2 saja ) Luas 4 x 18, kondisi kosong, cat dinding baru, 2 KM, PAM, Cocok untuk kantor dan Gudang. Harga Rp. 25 Juta / Tahun (15 m stlh simpang jalan merbabu sblh kanan ) Hub : Bapak Amin 082172662262, 085361859918

JL.PSR I REL GG.BILAL NO.106 B Dijual Gudang Gg Delima Marelan LT 18 x 20, LB 16 x 20 Harga Rp 325 Juta/nego. Hub : 082161549499

Dijual Rumah 2Tkt ( BU) LB: 4,5 X 17 M, Lantai Keramik, 10 KT, 10 KM, SHM, PAM, PLN, Ready untuk Usaha koskosan Harga: Rp. 400 Jt/ Nego Hub: 0812 6149 6043 0821 6216 0189 26/12/03

JALAN BINJAI KM 10,8

JL. TG. PERMAI I NO. 16 Comp. BTN - Tanjung Gusta DijualRumah2lantai,LT.20x15M,LB:18x15M, 7KT,4KM,SHM,PLN,PDAM.HargaRP.750Jt/ Nego. Hubungi : 081375216088

Di Jual 1 Unit Rumah Bersertifikat Hak Milik PerumahanVillaMuliaMasBlokIVNomor1Sunggal, Deliserdang.HargaRp400Juta/BisaNegoHubungi: 081376768696 atau 081397655488 22/5/04

JL. GEREJA NO. 64 B CINTA DAMAI

DIJUAL TANAH DAN BANGUNAN Investasi jangka panjang. Lokasi strategis di tengah kota. Cocok utntuk ruko, kos-kosan, wallet, dan lain-lain.. Hubungi:081375610094/ 087713863039. TP

Dijual Rumah Lt : 10 x 40l, 3KT, 2 KM, PAM, PLN, SHM, Pagar keliling Harga : Nego HUb: 0812 6373 7644 / TP 26/12/03


Kamis 21 Agustus 2014 JL RESTU KOMP SURYA REGECY 2

23

harian andalas| Hal. JL FLAMBOYAN RAYA SIMP PEMDA

dijual rumah siap huni. 4 KT.2KM. AC. PAM. Sumur bor. Hub lansung :085372224463

20 / 02/ 14

JL.BRIGZEIN HAMID (DELITUA)

dijual rumah Komp Taman Anggrek Setia Budi blok A. Tj Sari. Medan harga : RP 475 JT. HUB: 085260140150 20 / 02/ 14

KOMPLEK GOLDEN LAND SEJOHAR

Komplek THE ZEIN RESIDENCE Blok A No.3, Ruko 2 tingkat, 4m x 17m, SHM, Hrga 1.050M NETT Hub 061-7777 9199

JL MUSYAWARAH JLPERHUBUNGANLAUTDENDANG RumahpermanendekatdengankampusUNIMED. LB: 4 X 16 M, LT: 4 X 20 M, SHM, bebas banjir. 2 KT, 1 KM, PLN, sumur ( dalam kamr mandi, air jernih), jerjak, pintu besi harga : Rp 300 jt/ nego tipis , tanpa perantara HUB: 082167821523

Dijual Rumah komp. Golden sejohar Blok J 29 dekat kebun Binatang, Uk: 8 x 17 M(136 m) Luas Rumah : 74 , 2 KM, 2 KT, Taman Belakang, Kanopi Harga : Rp. 290 Jt/ Nego ( BU) Hub: 0811 653755 13 / 02/ 14

JL.PERTAHANAN NO.82 Dijual Bengkel Sepeda motor (Sblm Kntor Camat Patumbak ) lbh kurang 3 KM dr lampu merah simpang amplas Andika Motor Service, sedang aktif,lengkap spare part, peralatan, genset, kompresor, mesin dorsmeer, Ruko 1 tkt LT 5 X 49 m, SHM, PDAM, PLN, bs over kredit Hub : 082362902445

JL.PINANG BARIS NO.205

Dijual CAPTIVA Diesel,A/T (Matic),Thn 2008, Pemakaian 2009,Silver,Ban Baru 4 Buah,Kondisi Terawat, Service Rutin di Bengkel Resmi,Acc AWD,Balik Dp Rp100Jt, Sisa Angsuran 26x4.933.000 (Bln,Asuransi All Risk). Hub:0878 6800 4379 / 0813 7554 2272

Dijual Rumah siap huni di Komplek Johor Bahru Blok C-34 Type 31 Uk. 6 x 12 M, 2 KT, 1 KM, Carport, Conblok, PAM, PLN, Security, SHM Harga: Nego Hub : 0823 6570 1980 0852 6111 8894 20 / 02/ 14

KOMPLEK THE IVORY BLOK D NO 37 Jl. Platina Raya Titi papan marelan Dijual Rumah 2 1/2 LT, UK: 78 M, LB: 80 M, SHM, PAM, PLN 2200, 3 KT, 2 Km, cartport, Full Keramik Depan / Belakang taman, Security 24 Jam, bebas banjir/ aman, Jl. komplek con Blok lebar 8 M, dekat suzuya/ SMP/ Irian super market/ SPBU/ KFC/ Indomaret/ klinik/ rumah Sakit 5 menit ke tol Mabar Harga: Rp. 400 Jt/ Nego Hub: 08786999521

JL.FLAMBOYAN RAYA

Dijual Rumah dan Tanah (Depan Polsek Sunggal) Ukura Lebar depan 7,7 m,Lebar belakang 6,85 m,Panjang Kanan 11,10 m,dan panjang kiri 13,7 m Rumah Permanen,Lantai keramik,SHM Harga : Rp.400 jt/nego,Berminat Hub (Syafaruddin), Hp.08126421118

Dijual Rumah Segera/ Cepat komplek Taman Anggrek setia budi 2 Lantai, 3 KT,2 KM,SHM,Tanpa Perantara. Hub : 085261179299

DI JUAL TANAH Ukuran 1420 M2.di Jl.Mesjid pasar 9 Tembung, dekat Bandara Kualanamu. SHM, harga Rp. 1M / Net.Hub. 0823 6092 0866 E-mail : parulian05@gmail.com

DIJUAL MAZDA CX-9,Tahun 2010, Warna Silver Metalik,Kondisi Mulus Seperti Baru, Harga Rp.490 Jt. Hub : 0813 6230 1111 MAZDA RX-8,Thn'2004,Wrna Silver, V.20,Body Kit,Harga Nego. Hub : 0813 7532 4139

PERUMAHAN JOHOR BAHRU

MAZDA VANTREEN, Thn' 1995, Wrna Hitam, VR, AC, DVD, CD, PS,Pajak Hidup, BK Mdn Asli,Hrga Rp.23,5 Jt/Nego,(TP). Hub : 0852 0665 4905

Bak Mobil

Dijual 1 Buah BAK KAYU, Untuk Truk Roda 6,Cocok Untk Cold Diesel, Toyota Dina,Isuzu ELF. Minat Hub: 0812 646 7700

DI DESA BANDAR SETIA KEC PERCUT SEI TUAN

DIJUAL RUMAH Type 50/78 LUX MINIMALIS Harga: RP 230 JT / NEGO. HUB: 081396212777 / 082365051369

JL.BERINGIN PSR VII TEMBUNG

JL TANAH LAPANG KECIL NO. 2

KOMP KPUM BLOK X NO 341 Dijual 1 unit Rumah di Kel Terjun Kec Medan Marelan: Tanah Sertivikat BPN 8x15m, 2 KT 2 KM, ruang tamu 3x6m, dapur 3,2x7m, lantai keramik, sudah ada teras. Harga Rp 145 jt. Tanpa Perantara. Hub: 08126372204.

DIJUAL RUMAH. (sudut) Kel Hamadan Kec Medan Maimon. LUAS: 168 m2, SHM 4 KT (2 atas , 2 bawah), 2 KM (1 atas ,1 bawah). PLN . PAM . GAS NEGARA. TELEPON . GARASI. Harga: RP 1,9M / Nego HUB: 061 8459189 / 081370835445

DIJUAL CEPAT RUMAH

JL.VETERAN GG.ANGGREK NO.43 C Dijual Rumah. LT 4 x 12 m,SK Camat Harga : Rp.90 jt. Dijual Tanah. Ukuran 20 x 38,bisa kapling,SHM. Jl.Marelan psr II Timur Gg.Salam. Harga Rp.250jtHub :082364958866

JL BERSAMA UJUNG Dijual Rumah 2 Pintu. LT 8 x 27, LB 8 x 20, 4 KT, 2 KM,pinggir jalan besar. Harga : Rp.600 jt/nego Hub : 085277553301, 085371505088

JL. PERKUTUT LORONG RAYA NO.10 HELVETIA Dijual 1 Unit rumah permanen LT : 17m x 21 m LB : 15m x 19 m, 3 KT, 2 KM, Full keramik, Garasi,PLN, SHM, Telpon , Pagar keliling ( Dekat Plaza melenium) Akses masuk lokasi bisa dari jalan Kapten Muslim & Jln gaperta Harga: Rp. 800 Jt. Hub: 0812 9177 6139

JL.BAJAK II H/JL.BAJAK V Gg.Nasional No.109 A Medan Amplas. LT 280 m2,PLN,Sumur bor,telepon,Lantai keramik,SHM,Tanpa perantara Hub : 08126347815

Komp Griya Albania Blok J No 4 Letda Sujono LT 6 x 17,5. Bangunan tipe 70 Fasilitas air, listrik, telpon, CD, telkom vision, sekuriti 24 jam, carport. SHM. Harga Rp 300 juta/nego Hub Bapak Wawan 081370223789

JL RAHMADSYAH

JL.SETIABUDIKOMPLEKTASBIHIBLOKVVNO.47

DIJUAL RUMAH 2 Lantai Gg Family No 7 A. LT 255 m2 HP: 085296559055, 081375285435

Dijual Rumah 2 Lantai LT 240 m,LB 300,5 KT,4 KM,2 Carport,SHM,Harga Hub Langsung (06177173964)/ TP

DIJUAL MAZDA MR 90,Thn'1996, Original,TV Sound,Velg Racing,Mobil Simpanan, Nama Pemilik Langsung. Hub : 0813 9630 0798

DIJUAL MAZDA CX-9,Wrna Hitam Thn’09, Kondisi Mulus. Hub: 0819 2011 668 061 777 88882

Dijual Mobil SEDAN MAZDA 323, Tahun 1987, Wrna Hitam,AC, Harga Rp 25 Jt . Hub : 0813 7657 8375 - 0812 6990 9848

MAZDA CX-7,Bensin,Tahun 2009, Warna Hitam. Hub : 0811 640 818

MAZDA CX-9 A/T, thn pemakaian 2011,jok kulit,Sunroof, Full Electric, Cat Original,Mulus, mobil jarang pakai km hnya 6 rban, hrg: 660 jt,hub: 0877 6843 1340

MAZDA 2 HB,Thn 2011,Wrn Putih,Type R, A/T,STNK & Asuransi Masih 1 Thn,KM 18 Rb, Rawatan Dealer,Body Mulus. Hub :( FLEXI ) 061 - 7711 3405

CHEVROLET AVEO Type LT, Thn'2006, Wrna Silver,1500cc,Mesin Halus,AC Dingin, Harga Rp.80 Jt/Nego. Hub : 0812 600 8439

DIJUAL 1 Unit Mobil CHEVROLET OPTRA,Thn'2004, Warna Silver,Dalam Kondisi Prima. Hub : 0813 6592 5116 a/n KRISHNA

Dijual MATRA (CHEVROLET) Thn'85, Wrn Biru Met,Hrg Rp 25jt / NEGO. Hub: 0852 7600 0760 / 0812 6575 3213

CHEVROLET BLAZER MONTERA, Tahun 2005, Warna Hitam,BK Asli Medan,Harga : Rp 70 Jt. Hub : 0853 7089 9893.

OPEL VECTRA 2.0 i (SEDAN), Thn’96, Wrn Nova Black Met,Kondisi Mulus, BK Tunggal,Tgn Pertama,EX Dokter, Hrg:35 Jt.Hub: 0813 7069 3888

DICARI “CHEVROLET BLAZER Type XR, Tahun 2004/2005. Hub: 0856 633 9020

Dijual OPEL BLAZER MONTERA Thn'01, Wrna Biru Met,Pajak Bln 8/ 14,Plat BK Mdn 2016, AC, PW, PS,CL,RT,Hrg Rp51jt / NEGO. Hub: 0852 9614 8028

OPEL BLAJER LT,Thn 2000,Wrn Hitam,Mesin Modifikasi, Diesel Turbo 2700 Cc,Lengkap Verseneling Ada Winch, Harga Rp 90 Jt / NEGO, Surat"Lengkap,Tingal Pakai. Serius Hub : 0852 1510 7030

OPEL BLAZER, Thn' 2001, Warna Biru Metalik , Hub : 0852 0788 8097 , Harga Nego Ditempat .

DIJUAL OPEL BLAZER Thn'96,Tangan pertama. Hub : (061) 77151901

CHEVROLET BLAZER, Thn’ 2004/2005,Wrna Coklat Muda Met, Mesin Sehat,Body Mulus, Interior Rapi,AC Dingin, All Kondisi OK,(TP). Hub : 0813 6123 1414

CHEVROLET AVEO 2005, W. Hitam, AC, PW, PS,CL,Jok Kulit, Audio, Original, Siap Pakai,Pajak Panjang, TP/ Pembeli Langsung Dan Serius, Hub : 0852 6272 3332 / 0823 6747 5660

CHEVROLET AVEO Tahun 2004,Pakai Tahun 2005, Dari Baru, Warna Silver, Original, Mulus,Harga Rp 85Jt. Hub : 0812 6472 0725.

HONDA CRV Tahun'2003, Matic, Warna Hitam Metalik. Mobil Bagus. Hub: 0813 6156 2047

HONDA CITY 1.5 VTEC,Thn 2005,(M/T), Wrn Abu Metalik, AC, TAPE,PS,PW,VR 16", Body Kaleng, Mulus,Terawat,Hrg Rp 125 Jt/ NEGO. Hub : 0821 6808 6184.(TP)

HONDA CRV,Tahun 2001,Matic, Warna Hitam,Satu Tangan Dari Baru. Hub : 0812 6522 232

HONDAJAZZ RS,Tahun 2009, Warna Silver Stone, Mobil Mulus Luar Dalam. Hub : 0852 6156 9003.

HONDA JAZZ IDSI MATIC,Tahun 2006,Warna Abu" Metalik, BK Asli Medan,Harga Rp 110 Jt. Hub : 0853 6161 5977.

BU.HONDA ALL NEW CRV,Thn 2007,Wrn Hitam, Matik,Pajak Panjang. Hub : 0821 6580 9669 - 061 6995 5145.

HONDA CITY Type Z VTEC,tHN 2000,Wrn Silver, AC Dingin, Mulus,Terawat,BK Medan,Pajak Panjang. Hub : 0812 652 7402.

HONDACIVIC ES VTi,Thn 2001,Wrna Biru Metalik, AC,TAPE,TV Subwoofer, Velg 17 "Racing,Ban Radial, Kondisi Mulus,Plat BK Asli Medan,NO Pilihan. Hub : 0853 7308 1333.

CRV 2.4 Cc Thn 2007,Wrna Abuabu Tua Met, Harga Rp 235 jt. Hub: 0823 6333 7777

HONDA ACCORD,Thn'89,Wrn abu"met, AC Dingin,BK Medan,Pajak Panjang,Ban baru,Nama sndiri, Body Kaleng,Orizinil,Mesin Halus,Hrg Rp 28jt/ Nego. Hub : 0813 7550 4884

HONDA ACCORD,Thn'89,Wrn Abu"Met, AC Dingin,BK Medan,Pajak Panjang,Ban Baru, Nama Sendiri,Body Kaleng,Orizinil,Mesin Halus, Hrg Rp 28Jt/NEGO.Hub : 0813 7550 4884

DIJUAL HONDA Freed,Tahun 2009,PSD, Wrn Silver Stone,Siap Pakai,Harga Rp 178 Jt. Hub : 0823 6885 9592.

Dijual Cepat,HONDA JAZZ,Thn 2004, Matic,Warna Hitam Met,Kondisi Cantik, Siap Pakai,AC Dingin,Pajak Panjang, Harga Rp 98 Jt / NEGO. Hub : 0813 7035 0770.

HONDA CRV,Thn'2002,Wrna Hitam,Siap Pakai, BK Medan Asli,Harga Rp.115 Jt/Nego. Hub : 0812 6081 1743

HONDA CRV Thn'2003,A/ T,2000cc, Wrn Coklat Muda,Pajak Feb 2015, Kondisi Original,Mulus Dan Terawat, Jual Cepat Tanpa Perantara. Hub: 0852 0788 8217

Dijual HONDA ODYYSEY, Tahun'2005, Warna Silver,Lengkap. Hub: 0822 7227 1991

HONDA CITY Thn' 2003, IDSi,Matic, Wrn Biru Met,BK Medan,Mulus, Siap Pakai,Harga NEGO. Hub: 0812 6320 6468

HONDA ALL New ACCORD, Thn'08,VTIL, Wrna Abu-Abu Tua Metalik,Hrga Rp.295 Jt/Nego, BK Mdn Asli,Mobil Sangat Terawat. Hub : 0853 7065 8888

DIJUAL Cepat HONDA CITY, Type Z, Wrn Silver, VTEC,Thn 2001,Tinggal Pakai,Full Audio,Harga NEGO. Hub : 0813 7580 2313.

HONDA FREED,Thn'2010 Bln 11, Wrna Hitam,KM 50rban,Tangan Pertama,Body Dan Mesin Terawat Baik,Harga NEGO. Hub : 0823 6769 9405

HONDAAllNewCRV,Thn'09,2.4, Wrna Abu-Abu Met,TV,Camera Sensor Parkir,Keadaan Mulus,Hrga Rp.241jt, Tdk Menerima sms / Agen. Hub : 0853 7055 1188

HONDA ACCORD MAESTRO 93/94, W.Hitam, AC, TV, DVD, Power, CL, VR 18, Import, Krum, Hrg 52 jt / NEGO. Jl.Pancing Komp.IAIN SU No.9 Hub : 0857 6160 0719

HONDA JAZZ,Tahun 2004, Matic, Warna Hitam,BK Medan, Harga Rp 96 Jt. Hub : 0823 6771 6777.

Dijual HONDA ACCORD Thn' 2008, Wrn Hitam,Pajak Panjang, Mobil Simpanan, KM Masih Sedikit, Hub: 0852 7097 2200

DIJUAL HONDA CITY, Thn' 2004,Wrna Hitam, Mulus,BK Medan. Hub : 0813 9690 0058

HONDA FREED,Thn'2009,Wrna Abu-Abu Metalik, A/T,Lengkap,Mulus,Hrga Rp.200 Jt/(Nego). Hub : 0823 9090 0969

DIJUAL HONDA JAZZ,Type s,Thn 2010,Automatic, Hitam Met,Kondisi Mobil Mulus, Terawat, Bagi Peminat SERIUS Hub : 0812 8282 7377 Alamat : di Komplek Cemara Asri,Jl Cherry No 88E Mdn.

HONDA NEW CITY thn'07, W. Hitam, mulus, ass all risk, Peminat Serius. Hub : 0812 6364 6363***

HONDA JAZZ S Thn 2009, Manual, Wrn Silver,1Tangan Dari Baru, Pemakai Wanita,Rawatan Honda IDK,Mulus, Original,Harga Rp 155 Jt/NEGO.Hub : 0821 6559 8000.

HONDA ACCORD VTIL Thn’2000, Wrn Silver,Terawat Baik,Pajak Sept’14, Hrga Rp 97jt / NEGO. Hub: 0812 609 1146

HONDA NEW CRV 2.0cc, thn '09 A/T, 1 tanggan dari baru, warna silver stone, asli medan (pilihan & STNK panjang), jok kulit, KM 20.xxx. Hub : 7742 4358***

HONDA JAZZ, Thn '06 Matic, Vtec, Wrna Silver Stone, Mulus Kaleng, Jok Kulit, Bk Pnjg. Hrg: Rp 130jt/nego BU, KM 50xxx. Hub: 0852 7702 3188 / (061) 7770 6507

HONDA BRIO Thn'2012, 135cc, Wrn Hijau,Tangan Pertama, Kondisi Baik, Hub: 0852 7629 3213 / 0821 6475 3192

DIJUALHONDASTREAM,Thn2002,Wrn Silver, AC, VR, Radio, TAPE,Bangku 3 Seat,Kondisi OK, DanTerawat,Pajak Panjang,Harga NEGO. Hub : 0813 9702 1011 / 0812 6008 0859.

DIJUAL HONDA CITY 1.5 A/ T,Tahun 2004, Warna Hitam Metalik,BK Medan. Hub : 0813 9608 9466.

Dijual HONDA CITY Type R, Thn'1997,Wrna Merah, Manual,AC Dingin,Radio,CD,Mulus Terawat, Kond.Siap Pakai,Harga DAMAI. Hub: 0815 9678 783 / 0819 870 658

HONDA ACCORD PRESTIGE, Thn'86,W. Merah Maroon,Ban Baru, Pajak Full 1 Thn,AC Dingin Hrg 28jt/ Nego.Siap Pakai. Hub: 061-69676667 / 082367212012

DIJUAL Mobil HONDA CRV All New,2000cc,Thn'2011, Manual,Milik Sendiri,Mulus,KM Rendah, Asuransi,STNK Mei. Hub : 0857 6114 4919

DIJUAL HONDA CITY Type Z,Thn’2003, Wrna Silver, Mulus,Siap Pakai,Hrga Rp.95 Jt/ Nego, Springville No.15 Johor.. Hub : 0856 6100 085

HONDA FREED Type PSD, Paling Lengkap, Thn’11,Wrn Merah Mutiara, Jok Kulit,Roof TV Merk Honda,Mobil Perfect. Hub : 0812 602 4329

DIJUAL HONDA CITY VTECH,Thn 2005, Autometic, Wrna Silver,BPKB 1 Nama, VR 17",Pajak Full 1 Tahun. Hub: 0852 6102 0402 / 0852 7680 0459

DIJUAL HONDA CIVIC FERIO Tahun 1996, A/T Full Type-R Modification,Exterior Dan Interior Dijamin Puas, Peminat. Hub : 0821 6100 1007,(Tanpa Perantara).

HONDA JAZZ,Thn 2004,Wrna Hitam, AT/IDSi,Double Transmisi. Hub : 0812 6029 367

DIJUAL Mobil HONDA JAZZ, Thn'2004, Wrna Gold,BK Cantik . Hub : 081 1602 9446 (TP).

2 UNIT HONDA CRV,Wrn Hitam Dan Silver, 2,0 A/T,CKD,Thn 2009,Kondisi Siap Pakai. Hub : 0852 6143 4099.

HONDA CIVIC VERIO ,MT, Thn ’00, Wrna Abu-Abu Met, Original, Mulus, Hrga 106Jt, Hub 0812 644 39555

DIJUAL Cepat HONDA CRV 2.0 A/ T,Thn'2008, Wrna Hitam,Kondisi Bagus Sekali . Hub : 0823 9188 8891

HONDA ODDYSSEY Thn 2003, Wrn Purple, Absolute, Sunroof,BK Mdn Asli, AC, TAPE,PW, CL, Alarm, TV, Sound.Hrg :145 Jt / NEGO. Hub : 0853 6053 0016.

DIJUAL CEPAT 1 Unit HONDA ALL NEW CRV,Thn 2012,(Wajah Baru),cc 2400,A/T, Wrn Hitam (TP). Hub : 061 7785 2398 / 0853 7387 3531.

HONDA ACCORD Thn 2000,kmbli DP 30jt, Per bulan 2,2jt,Asuransi all risk 1-thn, Hid dan Velg racing.Hub: 0813 7522 2975

DIJUAL CEPAT HONDA NEW CIVIC Fdi,Tahun 2008, Bln 11,Warna Hitam Metic,BPKB 1 Nama,BK Asli Medan, Hub : 0852 6120 0789.

DIJUAL HONDA IDSi,Thn’05, Wrna Silver Stone,A/T. Hub : 0878 6878 4333

JAZZ

DIJUAL HONDA CRV,Wrn Silver, Manual,KM Rendah, Tangan Pertama. Hub : 0821 6523 2319.

HONDA FERIO Thn'2000,Wrn Abu" Met, RT,AC,PS,PW,CL,Compressor AC Baru, Batt Baru,VR 16",Ban Baru,Jok Kulit, Pajak Hidup. Hub: 0811 618 4840

HONDA CRV Tahun 2003,Warna Hitam,Manual, Pajak Oktober,Siap Pakai,Harga NEGO. Hub : 0813 7509 9462.

HONDA ALL NEW CITY Thn'08/ 09, Reclining Matic,Wrn Silver, Kondisi Dijamin Bagus. Hub: 061-7701 2634

Dijual HONDA CRV Thn' 2004,Manual, Wrn Hitam,Body Kaleng2 Semua,Velg Racing, Sound,Pajak Sampai Bulan 10,Rp 134jt / NEGO. Hub: 0823 6520 0333

HONDA CITY I-DSI,Tahun 2004, Warna Biru Muda, Harga NEGO. Hub : 0812 6516 737.

HONDA ACCORD 2.4 VTIS, Thn'04, Black, Asuransi All Risk,Ban Baru,Sound System, Vkool, Mobil Terawat,( NEGO Di Tempat) Hub : 0853 6263 5679

Dijual HONDA JAZZ Thn' 2006,Wrn Hitam, Tangan Pertama, Mulus,Hrg Rp 130jt. TP Hub: 0812 659 4757 / 0878 6810 6772

DIJUAL Mobil HONDA FREED PSD, Wrna Hitam Mutiara, Pajak Panjang, Mobil Mulus, Harga Rp.170 Jt/Nego. Hub : 0811 613 0293 (TP).

DIJUAL HONDA CRV,Thn'2011,KM 32.xxx,BK Pilihan, Sudah Nano Corting,Harga Rp. 300 Jt/Nego, (TP). Hub : Bpk.TRISNO 0852 6118 6613 Ibu.ANGGRA 0823 6271 4177

HONDA CIELO'94,Biru Met,Mulus,Lengkap, Harga Rp 48 Jt/NEGO. Hub : 0853 7322 1987.

HONDA ALL NEW JAZZ RS, M/ T,Tahun 2010, Wrn Silver Metalik, Plat BK Asli. Hub: 0813 7710 3838

HONDA CITY TYPE-Z, Thn '09, Wrna Biru, Kondisi Mulus Terawat, Hrga Nego, Hub 0821 6324 9899

HONDA JAZZ Type IDSi, Thn' 2008,A/T,Wrna Silver, Mobil Mulus,Harga Rp.125 Jt/Nego. Hub : 0821 6747 2625

Dijual HONDA ODYSSE Tahun'2003, Wrna Silver Stone,Matic OK, Siap Pakai,Ori Luar Dalam. Hub: 0812 6422 7771

S U Z U K I C A R RY B O X , T h n 2009,Warna Hitam, Jualan Buka Tiga Pintu,Mulus. Hub : 0812 6597 627.

OVER KREDIT SUZUKI GRAND VITARA, Matic,1 Tgn,Wrna Hitam Met,Balik DP 60 Jt Sisa 25 Bln Lagi. Hub : 0813 2289 7222

SUZUKI KATANA, Thn 2001, Warna Putih, Tangan Pertama, Harga Rp. 54 jt, Mesin, AC, Body Original, Jok Ambal Baru, Hub: 0812 606 1411

Dijual SUZUKI CAARY PU 1.5 injection,Thn 2011, Wrna Hitam,Kondisi Mulus. Hub : 081 381 812 175.

Dijual SUZUKI CARRY Pick Up,Thn 2013,Wrn Hitam, BK Medan,Bak Cargo,Kondisi Sehat,Mobil Mulus & Siap Pakai.Hub : 0813 7521 4565.

SUZUKI CARRY REAL VAN, Thn'2002, Warna Hijau Tua Met,Kondisi Mulus, Siap Pakai. Hub: 0812 6401 468

DIJUAL SUZUKI GRAND VITARA AUTOMATIC, Thn’07,Wrn Hitam Metalic,BK Medan,Satu Tangan, Hrg : 170 jt / NEGO. Hub : 0812 6055 813.

SUZUKI KATANA Tahun'1995, Warna Hitam,Jual Cepat. Hub: 0812 6408 6690

Over Kredit SUZUKI APV PICK UP MEGA CARRY, Thn'2013,Wrn Hitam,AC, Mesin Original,Tangan Pertama, Balik DP 25jt,sisa 35 x Rp2.676.000, Hub : 0852 9665 0373 / 0878 9193 4779

SUZUKI AERIO Tahun;2003, Warna Hitam,Masih Original, Jarang Pakai,Harga NEGO. Hub: ALFIAN : 0812 6353 4951 IDE : 0852 6566 6665

DIJUAL SUZUKI GRAND VITARA Manual, Thn 2009, Wrna Silver,BK Medan, Tangan 1.Hub : 0813 6137 7746

SUZUKI KARIMUN Tahun'2000 Warna Hijau, Medan,Hrga Rp 50 jt. Hub: 0852 7522 9546

SUZUKI GRAND ESCUDO XL7, 2500cc, Thn'2005,Wrna Hitam,Tempat Duduk 3 Baris, Automatic. Hub : 0853 6200 8000

DIJUAL SUZUKI PU FUTURA, Thn’07, Warna Hitam,BK Asli Medan, Siap Pakai, Harga : 68 jt ( NEGO ) Hub : 0812 8758 3543.

ESCUDO NOMADE Tahun 2000, Wrn Silver,Mulus,Radio,CD,TV,a/n Sendiri, harga : Rp 93 Jt / NEGO,Bisa Bantu Kredit, Hub : 0813 9611 3386.

DIJUAL SUZUKI CARRY PICK UP,Bak Cargo, Warna Hitam, Thn'2011. Hub : 0852 2727 6060. Komplek SBC Sunggal

OVER KREDIT SUZUKI Ertiga,Type GL,Manual, Warna Putih,Tahun 2013,Balik Dp Rp 47 Jt,Sisa Angsuran Rp 39 x 4.070.000.Hub : 0822 7239 0018.

Over Kredit SUZUKI AERIO, Thn 2003, Wrn Coklat Muda,BK Mdn,Audio Mewah, Msih Orisinal,Udah Bayar 10 Bln,Sisa 25 Bln, Balik Dp 30Jt,Blanan Rp 26. 000. 000 (Trmasuk BBN). (BU) Hub : 0813 7542 8222.

DIJUAL SUZUKI FUTURA BOX, Thn 2004, Wrn Biru,Box Aluminium, Harga Rp 61 Jt/ NEGO, ( Bisa Bantu Kredit ) Hub : 0852 9737 6929.

Dijual SUZUKI ESCUDO Thn'94, 1300cc, Wrn Merah Met, AC, Tape, PS,PW,CL,Alarm, Hrg Rp 80jt / NEGO.(BU) Jl.Letd.Sujono, Gg. Sukses No.8 Hub: 0821 6850 4162.

OVER KREDIT SUZUKI CARRY pick up, Hitam,Thn Pngambilan 2012,1 Tgan dr Baru,Thn Pmbuatan Mbil 2011 Akhir, Bnus Tralis Besi,Alarm& C-Lock, Sisa Kredit Tgl 9Bln x Rp3.120.000,Blik Uang Rp 55Jt/NEGO.Hub:0821 6150 6739,Tdk Mlyni SMS.

SUZUKI JIMNY,Thn 1983,Atap Rata Asli,PS,CL,PW,AC,Sound System,Ban Komodo 31 Baru. Mobil Cantik Dan Rapi. Hub : 0813 6145 4646.

SUZUKI APV GL,Thn 2011,Wrn Silver Met, BK Asli Medan,Jok Kulit,Ban 4 Baru,Mobil Tinggal Pakai, Dijamin Tidak Kecewa. Hub : 0852 7024 5699

Over kredit SUZUKI ESCUDO Nomade, Thn' 2000, warna hijau, tangan pertama dari baru, body kaleng, cat original, balik DP 27,5 jt, angsuran Rp. 2,6 jt/ bulan, (Pemilik Langsung). Hub : 0853 5888 8077 SUZUKI APV,Thn'2004,Wrna Coklat Metalik, AC Double Blower,Harga Rp.85 Jt/Nego. Hub : 0852 6373 0222

SUZUKI KARIMUN Thn 2000,Wrn Silver, BK Medan Asli,Sangat Mulus Luar Dalam Orizinal, Mesin Halus,KM Rendah. Hub : 0852 7081 9862.

JUAL Cepat SUZUKI KATANA Thn’89,Pemakaian 90. Model Offroad Ban GT Cangkol 99%,Full Audio, DVD,AC, Cental Lux, Mp3, Siap Pakai DimedanApapun,Harga 35 Jt(TP). Hub : 0813 7580 2216.

DIJUAL Cepat SUZUKI XOVER, Thn’2011, Wrna Hitam, Kondisi Bagus,Komplit,Siap pakai,Jok Kulit, Ex. Wanita, Manual,Hrga Rp.160 Jt/Nego. Hub : 0852 3397 1800

DIJUAL SUZUKI X-4,Tahun 2007,Buil Up (Air Bag), Wrn Aqua Blue,Mulus,Siap pakai, harga Rp 125 Jt / NEGO. Hub : 0852 2070 2428 (KHUSUS PEMAKAI)

OVER KREDIT SUZUKI KARIMUN ESTELO,Thn 2007 VXI, Wrn Kuning,Bk Mdn,Udah Bayar 10 Bln,Sisa 25 Bln,Balik Dp 25 Jt,Bulanan 2.540.000. Hub : 0813 9740 0273.

DIJUAL SUZUKI SWIFT ST,AT,Thn 2008, Warna Hitam Keunguan,KM 60 rban,Mulus, Original,Harga Rp 118 Jt. Hub : 0823 6433 3388.

S.KATANA GX'02/03,Putih. H.Rp 60 Jt. Hub : 0853 7322 1987.

SUZUKI GRAND ESCUDO / XL7, Thn'2005,Wrna Hitam,Tgn 1 Dari Baru, Masih Standart,Hrga Rp 120jt / NEGO. Hub: 0812 6941 0880. TP.

SUZUKI GRAND VITARA JLX, Thn'2008, Wrna Hitam Met, Matic, BK Mdn,Mulus. Hub : 0823 6857 5015

SUZUKI VITARA JLX, Type G, Matic, Thn 2007, W. silver, Istimewa, Tangan Pertama. Hub : 0821 6199 9108***

SUZUKI BALENO,Thn'01,Wrn Merah, Mulus,Engine Start,Lampu Hid,Camera, Interior Desain,Velg Racing&Venom,Harga NEGO. Hub : 0812 6484 5748.

SUZUKI ESCUDO 1600cc, Thn'2004, Wrna Hitam Metalik, Pjk Baru Diperpanjang, Mobil Sehat,Hrga Rp.95 Jt/Nego. Hub : 0813 6233 0005

SUZUKI CARRY Type ST100, Thn'1995, Wrna Merah, Mulus, Harga Rp.19 Jt/Nego, Hub : JL.SEI GLUGUR RIMBUN. Hp.0812 6566 540

SUZUKI AERIO M/T,Thn" 2004, Wrna Silver,BK Mdn, 1 Tangan,AC Dingin,KM Kecil, Jarang Pakai, Mulus, Terawat, Serius Hub : 0852 7569 8717 / 9157 5442

SUZUKI GRAND VITARA JLX, Thn'07,Wrna Silver, 2000cc,Kondisi Mesin Bgs,KM Baru 75000an,Asli Ban Baru, Asuransi All Risk,Masih 11 Bln,Ex.Dokter,Hrga 163 Jt/Nego. Hub : 0812 9080 497 /No SMS (TP).

Dijual SUZUKI GRAND VITARA Thn'07, JLX Type Lengkap, 2.0,M/ T,Wrn Hitam, 5 Ban Baru,BK Mdn,Dijual CEPAT..!!! Hub: 0852 7779 9281

DIJUAL SUZUKI KATANA Tahun 2004, W.Biru Met,Kond.Terawat & Jarang Pakai, Ban Besar 90%,AC Dingin,VR,Tape,DVD,JVC, Pajak Feb 2014,Hrga NEGO. Hub: 0812 6267 8895 (NO AGEN)

SUZUKI X-OVER,Tahun 2008,Wrn Hitam,Km 48rb, Ass All Risk, Manual,Original,Tinggal Pake,Mulus, Rp 130 Jt/NEGO. Hub : 0823 6290 3052.

SUZUKI KARIMUN ESTILO, Thn'2007, Wrn Merah Met, AC, BK Mdn,1 Tgn, Polis Asuransi, Body Mulus,Hrg Rp 85jt/ NEGO Hub: 0896 6030 6690

Dijual SUZUKI APV GX Thn' 2009, Warna Hitam,Hrga NEGO. Hub: 0853 6000 6750 / 0812 8059 6210

SUZUKI PU FUTURA thn'06, wrn hitam pajak bln 07. hrg 68jt NEGO.hub: 0823 6657 1333

SUZUKI KATANA,Thn'06, W. Silver, Atas Nama Sendiri, Kondisi Bagus,Harga Rp 70jt / NEGO. Hub: 0853 5879 1267

SUZUKI JIMNY,Thn’84,Wrna Abu-Abu,Ban Extreem,Siap pakai. Hub : 0812 6504 588

SUZUKI CARRY FUTURA PICK UP 1,5,Tahun 2002, Warna Hijau, Kondisi Siap Pakai,Bk Asli Medan, Harga NEGO / ( TP ). Hub : 0852 9674 4569.

SUZUKI CARRY Pick Up, Tahun'2011,Warna Hitam. Minat Hub: 0813 9625 7729

SUZUKI KARIMUN GX, Thn' 2005, Wrna Silver, BK Medan, PS, PW, CL,Sound System, Alarm Parkir,Hrga Rp.75 Jt/Nego. Hub : 0852 7025 0408

DIJUAL SUZUKI BALENO,Thn 2002/2003, Warna Biru,BK Medan, Lengkap, Harga Rp 88 Jt/NEGO Dikit.Hub : 0813 7086 8881

SUZUKI KATANA’93,Mulus Kaleng, AC Dingin,Ban Baru, Jok Kulit,BK Cantik,Pjk Panjang,Rem Vacum, CDi,Mesin Kering,Spedometer Hdp, Posisi Asahan.Hrg : 48Jt/NEGO. Hub :0812 625 77 688.

DIJUAL SUZUKI KARIMUN GX,Thn'2000, Wrna Silver Met,PS,PW,Mulus,CD. Hub : 0813 9656 4299

DIJUAL SUZUKI SPLASH, Thn'2011,Wrna Silver, Jok / Lantai Kulit,Jarang Pakai,Mulus Sekali, KM Masih Rendah,BK Mdn Asli. Hub : 0812 6914 4935

NEW BALENO,Thn 2000,Wrna Merah Maroon, Tangan Pertama, Mobil Terawat,Mesin Kering, TV LCD (Komplit),BK Medan,KF Ordpto,Hrg Rp 73 Jt/NEGO. Hub : 0812 6058 9908 ( TP )

Dijual SUZUKI JIMNY’83,Atap Rata (Asli),4x4, Warna Biru, BK Medan, AC, Audio, CL,PW,PS, CDi,Rem Cavum, Velg Avantec,Ban Comodo 31,Siap Pakai. Hub : 0852 6299 8890.

SUZUKI X-OVER Tahun 2007,Wrna Hitam, Lengkap, Original, Hrga Rp 120jt / NEGO. Hub: 0812 650 0875

Dijual SUZUKI BALENO Thn'2001, Warna Gold,Kondisi Baik. Hub: 0812 8221 6159

SUZUKI KATANA GX, Thn'97, Ungu Tua, Mulus, CD, Soundsystem, TV, Lengkap,Hrg Rp 55Jt/NEGO. HUB : 0853 7322 1987.

DIJUAL SUZUKI ERTIGA Type GL, Tahun 2012,Warna Silver,Harga Rp.152 Jt/Nego. Hub : 0811 634 565

SUZUKI APV ARENA Type GX, Tahun 2011, Warna Hitam, Sangat Mulus, Harga NEGO. Hub: 0853 6017 1058/ 0853 5955 9942

DIJUAL SUZUKI FUTURA 1.5 BOX Aluminium, Tahun 2004, Harga Rp.51 Jt/Nego. Hub : 0852 9737 6929

DIJUAL SUZUKI FUTURA BOX Aluminium, Harga Rp.61 Jt/Nego. Hub : 0852 9737 6929

ISUZU BISON PICK UP,Tahun 1993, BAK BESI,MULUS SEKALI. HUB : 0821 6188 1888.

DijualPANTHERHI-GRADEThn' 1995, Wrn Biru Tua Met,BK Medan, PW,PS,CL,DB, Siap Pakai, Hrg Rp64jt / NEGO. Almt, Komp. Bank Jl.Deposito No.6 Titipapan. Hub: 0852 9711 2344 / 0852 97812194

PANTHER ROYAL’97,Hijau Met,Mesin Mulus Terawat, AC Dingin,Body Mulus & Velg Original,Mbl Pribadi, Tangan Kedua,Harga 63 Jt/NEGO. Hub : 0852 7949 2731.

ISUZU PANTHER,Tahun 2004, Warna Hitam, Kondisi Siap Pakai,BK Medan Asli,Harga NEGO. Hub : 0812 6078 4482

DIJUAL ISUZU PANTHER L.M Turbo,Thn'2011, Wrna Hitam,BK Asli,Harga Rp.155 Jt/Nego. Hub : 0811 61 1056

ISUZU PANTHER TOURING, Thn’2002,Wrna Abu-Abu Met, BK Medan Asli,Original,Harga Rp.135 Jt. Hub : 081 165 9548

ISUZU PANTHER LV 2.5, Thn' 2010,Wrna Hitam, AC Dingin,Body Mulus & Terawat,BK Asli Mdn, Pemakai Langsung,Harga NEGO. Hub : 0852 6525 9008

DIJUAL ISUZU PANTHER HI GRADE,Thn’95, Warna Biru Met,Kondisi Terawat,Mulus,BK Asli Mdn, AC Double,CL,Power Steering, Harga Rp 67Jt/NEGO. Hub : (061) 7626 2157.Khusus Pemakai (TP)

ISUZU PANTHER HI-SPORTY, Thn'97,Biru Met, Plat Medan,AC Double Blower, DVD, CL, PS, PW, Ban Baru, Body Mulus & Siap Pakai,Cocok Buat Pemakai, Hrg 77Jt/ NEGO.Hub : 0813 7079 0909.(TP) DIJUAL Cepat ISUZU PANTHER Hi-GRADE,Thn’1994, Hrga Rp.63 Jt/NEGO,Body Mulus, BK Medan, Alamat Jl.SMA 2 Hub : 0813 9764 0232

ISUZU PANTHER HI-SPORTY, Thn’97, Wrna Hijau,AC Double, Velg Racing, Mulus,Siap Pakai,Hrg Rp 74 jt / NEGO Hub: 0812 6377 6769

ISUZU PANTHER PICK UP, Thn'2004, Wrna Biru,Pajak Baru Diperpanjang, Hrga Rp.67 Jt/Nego,Mobil Sehat. Hub : 0853 6214 2223

DIJUAL ISUZU PANTHER TOURING, Thn’03 Akhir,BK Medan,Pajak Baru a/n Sendiri, Wrn Abu-abu Coklat Met, Harga : 138 jt. Hub : 0813 6120 6835,0878 6819 2118.

ISUZU PHANTER HI-GRADE, Thn '97,2500cc,Solar,WrnaAbu"metalikmulus, Plat Medan, Pajak Baru bln 10, AC Double Blower, DVD, CL, PS, PW, 4bh Ban baru, Hrg Rp 79jt. Hub : 0853 5898 6866, 76400742. Cocok buat pemakai (TP)

ISUZU PANTHER HI-GRADE Thn'1995, Wrna Hijau,Kondisi Mulus, Hrga Rp 63jt,Siap Pakai. Hub: 0853 6048 0968

ISUZU PANTHER New Royal,Thn 2000, Wrn Biru, Double Blower,Siap Pakai, Harga Rp 82 Jt / Damai. Hub : 0813 7044 3366.

ISUZU PANTHER Royale 2.5,Thn’1996, BK Mdn Asli, Body Sangat Cantik, Mesin Sangat Sehat. Hub : 0821 6388 8000

ISUZU PANTHER PICK UP, Thn'96,Ada AC,Power Steering, Hrga Rp.50 Jt/Nego,Hub : Jln.Wahidin Masuk Jl.Negara Garasi Bpk.NURAT Hp.0812 659 7627

DIJUAL ISUZU PANTHER HI Grade'96, AC Dingin, Sehat, Warna Biru Metalik, Harga Rp 69 Jt / NEGO. Hub : 0812 6579 404

TROOPER 88 Diesel,Wrna Merah,5 Pintu, 4x4 Aktif, AC, CD, PS,PW,CL,VR,BR, Siap Pakai,Hrga Rp.58 Jt. Hub : 0812 6520 569

ISUZU PANTHER HI-SPORTY, Thn'96,Wrn Abu", Plat Asli Medan, Pajak Pjang Baru Urus Bln 7, AC Double Blower, CL,PW,Hrga Rp.69 Jt/Nego. Hub : 0812 6400 2600

TRUCK ISUZU PS 120 HD,Thn 2008, (6 Ban),Kondisi Terawat, Tangan 1 Dari Baru, Hub : 0813 9628 8110.

TRUCK ISUZU PS 120 HD,Thn 2008, (6 Ban),Kondisi Terawat, Tangan 1 Dari Baru, Hub : 0813 9628 8110.

ISUZU BISON, 4 Roda , Thn'93 , Bak Besi , Ban Baru , Harga 30Jt . Hub : (061) 76707099

ISUZU PANTHER PICK UP,Thn'2004, Bak Standart,Wrn Hitam,Mobil Mulus, Hrga Rp 68jt / NEGO. BU Hub: 0813 7543 0728 / 0617035 0302 ISUZU PANTHER, Thn' 2007, LM,Wrna Silver Metalik, BK Medan, Kondisi Mulus & Terawat. Hub : 0823 6649 7888

DIJUAL ISUZU PANTHER MINI BUS LDX, Thn'1993,BK Medan. Hub : 0812 6383 889

Dijual Cpt Mau Pindah,BUS ISUZU PANTHER, Thn'96,Wrn Hijau Met,Cat Mulus,VR,BAN Radial, AC,TAPE,Power Steering, Harga Rp 65 Jt/NEGO. Hub : 0852 9617 9966.

DIJUAL Cepat PANTHER Pick Up,Tahun 2012, Warna Hitam, AC, BK Asli Medan,Satu Tangan Dari Baru, Mobil Orisinil Seperti Baru, Harga Rp 120 Jt/NEGO. Hub : 0812 654 8529. PANTHER GRAND ROYAL Plus, Thn'96 Akhir, Wrn Biru Metalic, Mulus, AC Double Blower,DVD, Power P.Stering,P.Window,BK Mdn Asli,Hrg Rp 68 Jt. Hub : 0853 6216 6040.

ISUZU PHANTER LS Thn' 2004, Wrn Biru Aqua, Double AC,Velg Racing,Siap Pakai, Kond.Baik & Mulus. Hub: 0853 6094 2050

Dijual ISUZU PANTHER Pick Up,Thn 2009,Wrn Hitam, BK Medan,Ada AC Dingin,TAPE Pajak Bln 8 2014, Body Kaleng" Belum Pernah Cat,Masih Orisinil, Bak Belakang Kargo,Mesin Sehat,Hrg Rp 105 Jt/NEGO. Hub : 0812 6328 0528

(MODEL Persis Panther Touring), CHEVROLET TAVERA, Thn 2002,Mobil Original, BK Mdn, Siap Pakai & Lengkap,Hrg Rp 75Jt/ NEGO. Peminat Serius Hub : 0852 6179 4731. DIJUAL ISUZU PANTHER MIYABI, Thn'95/96, Lengkap, Mulus,Bagus,Hrga Rp.47 Jt/ Nego, BU.Hub : 0813 9779 5533 Jln.Bukit Barisan II Krakatau

Dijual ISUZU PANTHER HIGRADE,Thn'96, Cantik, Kaleng, AC Dingin,Nama Sendiri,Hrg Rp 66,5 Jt. BU.Hub : 061-910 31099

ISUZU PANTHER Type Hi GRADE Mini Bus, Thn'2001,Wrna AbuAbu,Diesel,1 Tangan, Mulus, BK. Hub : 0811 653 732

PANTHER HI GRADE Thn 1995,Biru Metalik, BK Mdn Panjang, Lengkap, Hrg Rp58Jt/NEGO. Hub : Jln Deposito No 6,Komp Bank Titi Papan Mdn Deli. Hp : 0852 9711 2344 / 0852 9629 5552.

DIJUAL ISUZU PANTHER GRAND ROYAL 2,5,Thn'96, 17 Wrn Biru Metalik, AC, DB, TV, DVD, SL, Lengkap, Berminat. Hub : 0813 6232 4426 / 0812 6086 2574.

ISUZU PANTHER LM Thn'2009 Warna Biru, a/n CV. Harga Rp 115 jt. Hub: 0813 9651 6311

DIJUAL 1 Unit ISUZU BISON, Thn'92, Harga Rp.33 Jt. Hub : 0813 6280 4260 / 7766 4676

DAIHATSU ROCKY Thn' 1991, Wrn Hitam, BK Labuhan Batu, Mulus,Pajak Bln 3 2014, AC Dingin,Ban Baru,Hrg Rp 69,5jt. Full Accesoris & Sound System ( Senilai 20jt ), Serius Hub: 0811 6288 298

Over Kredit DAIHATSU GRAND MAX BOX 1500cc, Thn' 2013, Wrn Hitam,Pakai AC,PS, Sudah Bayar Angs.9x,Bayar DP Rp 38jt, Masih Bisa Nego.Hub: 0812 6453 1225

DAIHATSU TERIOS TX, Thn’ 2010, A/T, Adventure, Wrn Putih, BK Asli Medan, Hub: 0813 7678 2332 / 0812 600 1302

ISUZU PANTHER Hi-Grade, Thn’94, B:22 Warna Biru Metalic, Mesin Mulus, AC,Tape,DVD,Power Sub Woofer, Power Window,Harga Rp.55 Jt. Serius Hub : 0813 7040 4555 DIJUAL GRAND MAX 1500 Cc,Silver, Mulus,Thn 2008. Hub : (061) 91179837

DAIHATSU PICK UP ESPASS. thn 2004, Wrna Hitam, Plat BK, Hub: PT. BNIMF-Medan Hp. 0812 6382 0809

Dijual DAIHATSU LUXIO-X Autometic, Thn'2010,Wrn Hitam, Jarang Pakai,BK Medan, Hub: 0852 7015 1581 / 061-7746 4448

DIJUAL DAIHATSU Type Deluxe 1.300, Thn'2009 Akhir,Wrna Silver, Mobil Sehat,Jarang Pakai,1 Tgn, Ban Baru,Hrga Rp.105 Jt/Nego. Hub : 0821 6846 5862/0812 6037 0980

Dijual FEROZA Tahun 1996,Mega Top, Wrn Hijau Silver,Hrg Rp 60jt / NEGO. Hub: 0812 602 9174 P.SEMBIRING,Jl.Jamin Ginting No.13 Sp.Pos

D A I H AT S U J U M B O B O X , Wrna Biru,Thn'1995, Harga Rp. 25 Jt/Nego. Hub : 0813 9740 0273

DAIHATSU LUXIO 1.5 B M/ B,Ttn'2009, Wrn Hitam Met,AC,BK Mdn,Polis Asuransi, Body Mulus,1 Tgn,Hrg Rp 118jt/NEGO. Hub: 0896 6030 6690

DIJUAL DAIHATSU TAFT HILINE, Thn'1997, Sudah Dirombak Jadi PICK-UP,Plat Medan, Pajak Baru Diperpanjang,Kondisi seperti Baru. Hub : 0878 6983 0888

DAIHATSU HILINE 4x4 Pick Up, Thn'93,95,97,05 Plat BK,Wrn Hitam/ Biru, Mesin Gardan Baik, Siap Pakai,Ban Baru. Hub: 0852 6022 9691 / 661 4976

DAIHATSU XENIA Li Sporty, 1000cc, Thn'07,Wrn Hitam, VVTi, CL,PW,PS, Harga NEGO. Hub: 0813 6154 5068 / 0853 6093 3660

DAIHATSU ROCKY INDEPENDENT, Wrn Hitam, Thn'97 Bulan 12, Harga 95Jt, 4 x 4, Full Music. Hub : 0813 6104 0026

DAIHATSU TAFT GT 4x4,Thn’1992, AC,DVD,Velg Racing,Ban Besar, Atas Nama Sendiri,BK Medan/ Panjang, Wrna Struum Green,Hrga 63 Jt/Nego. Hub : 0812 6501 398

Dijual DAIHATSU XENIA Type Deluxe, Thn '09, Lengkap AC, Tape, Plat BK, 1 Tgn Dr Bru, Kondisi Sehat, Hrga 115Jt /Nego, Hub 0812 6002461

DIJUAL OVER KREDIT NEW XENIA R-SPORTI, Thn 2012, Warna Hitam,1300Cc,AC Double Bloower, Tipe Terlengkap,Kembali Dp 50Jt/NEGO. Hub : 0852 6080 3077 ( FAUZAN )

DAIHATSU CHARADE thn'82, wrn merah, harga 16,5jt/nego, mobil siap pakai. Jl. Aluminium II no. 11 Tj. Mulia hub: 081263299790

DAIHATSU XENIA Xi,Thn 2004 Akhir, Warna Coklat Muda Metalik,BK Medan, Pajak Panjang,Harga 90 Jt NET. Hub : 0852 6071 9523 / 0813 9693 2645.

DAIHATSU GRAND MAX MINIBUS, Thn 2010, Wrn Silver & Vind Blin Putih Thn 2009, AC,TAPE,Asuransi. Hub : 0812 652 4433 / 0878 6886 0135

DAIHATSU TERIOS TX MT,Thn'07, W.Hitam Met,AC Double,BK Medan, Polis Asuransi, Body Mulus, 1 Tgn, Hrg 155 jt /NEGO Hub : 0896 6030 6690

DIJUAL DAIHATSU TARUNA CSX EFi,Thn'04,AC,VR, Ban Bsr, VW, Alarm,C-Lock,TV,Sound System, W. Biru Silver,Mls Sprti Bru,Mbl Simpanan, Tdk Kcewa, Hrga 95 Jt /Bsa Bntu Kredit,BK 1 Thn Lgi, Hub : 0853 7010 4273

DAIHATSU FEROZA. Thn’94, Wrn Hitam, AC, Velg Racing, Ban Radial, Surat2 Lengkap, Harga Rp 45 Jt/ NEGO. Hub 0813 6214 9119

DAIHATSU XENIALi SPORTYThn'2013 bln8, WrnPutih,OverKredit,CicilanAngs. Rp 3.824.000/bulanselama60bln, Sudahbayar 8 x,balik DP Rp 35jt. Hub: 0853 7346 4202

DAIHATSU XENIA Xi Deluxe Plus,M/T, Thn’09,Wrna Hitam,Mulus,Siap Pakai. Hub : 0853 7255 8500

DAIHATSU ESPASS PICK UP Thn'2004, Wrn Biru,Velg Racing,Hrg Rp 38jt / NEGO. Hub: 0823 6827 8222.

DAIHATSU XENIA Li Deluxe,Thn’10, Wrna Hitam,Kondisi Mobil Mulus, Lengkap,Dan STNK Tgn Pertama, Pemilik Langsung,Hrga 118 Jt,Maaf TP. Hub: 0812 6594 757

D.HILINE Pick Up 4x4.....Thn'94,88, D.HILINE Pick Up 4x4.....Thn'96,02, D.HILINE MB Ranger 4x4..Thn'97, Mobil Seperti Baru, Hub : 0813 9696 7070.

DIJUAL CEPAT,butuh uang,1 unit mobil, DAIHATSU XENIA,thn'06 type Li Sporty, lengkap AC,TAPE wrn hitam met,mulus, msh asuransi sampai 2013,Plat BG bln juni 2013.hub: 0813 510 49565

TAFT BADAK Tahun 1982 PICK UP DISEL Hub: 0812 6051 1145

DAIHATSU TAFT GTS Thn'91, W. Hitam, AC, RT, Harga Rp. 58jt/ Nego. Hub : JAYA MANDIRI MOBIL 0812 6310 1670***

Dijual DAIHATSU ESPASS 1.6 CDI Thn'96, Wrna Merah,Pintu Sorong,A/N Sendiri, AC Dingin, Radio, CD,Hrga Rp 38jt / NEGO. Hub: 0813 7025 2119

DAIHATSU ROCKY INDEPENDEN Thn'1997, BK Medan, 4x4 Aktif, AC,DVD,PS,Ban 80%, Hrga Rp 90jt / NEGO. Hub: 0853 1372 9579

DAIHATSU XENIA Thn'07,Wrn Silver,1000cc, BK Panjang' 07, Li,Family,VVTi,CL,PW,PS, Full Accesories, Mulus,Hrga NEGO, Ban Baru,Ecopia Bridgestone,SiapPakai.Hub:0813623623 95 / 061-75 111 343

DAIHATSU ESPASS,Tahun 2003, Warna Biru Metalik, AC, Harga NEGO. Hub : 0812 6089 2701 / 0812 6556 5919. ( A/N SIHOMBING ).

DAIHATSU ESPASS Pick Up,Thn 2006, Wrn Hitam Met,Body Kaleng, Seksi Mulus, BK Full 1 Thn,Mobil Lempang,Mesin terawat,Harga NEGO. Hub : 0812 8671 3782.

DAIHATSU TARUNA FGX (Type Paling Lengkap), Tahun 2003, Biru Silver,AC Double, Elektrik Mirror, Hub: 0877 6607 5877 ***

Dijual Daihatsu Terios, Thn 2009, TX Adventure, Warna Hitam Met, BK Medan Hub: 0853 7114 2917

Dijual DAIHATSU ESPASS (ANGKOT) Thn'2004 & 2002,Bak Baru,Pajak Panjang, Jurusan JohorTembung,Masih Jalan, Setoran 1 Unit 100rb / hari. Hub: 0812 2624 3496

DAIHATSU CERIA KX, Thn'2004, Wrna Merah Maroon, BPKB 1 Tgn,Kondisi Bagus & Orisinil, Mesin 850cc,Irit & Bertenaga,Hrga Rp.48 Jt/Nego. Hub : 0853 6262 9980 Maaf TP.No SMS

DijualDAIHATSUTARUNACSXOXXY 1,5i,Thn'2005,WrnHitam,Mulus,Jarang Pakai, Ban Belum Pernah Diganti,AC Dingin, PW,CL,Lengkap,Hrga Rp 93jt/ NEGO. Hub: 0813 7734 8460

DIJUAL DAIHATSU New XENIA MC Plus, Thn'2009,Warna Hitam Metalik, 1300cc, Tangan 1,Kondisi Terawat. Hub : 0813 6146 9995 / 0813 7535 6407 (TP).

DAIHATSU ROCKY,Thn'1992,Wrn Hijau, Mobil Siap Pakai,Harga NEGO. Hub :0852 7018 0937 / 0878 6903 5712.

DAIHATSU ZEBRA BUS,Thn'2000,1300cc, Harga Rp.32 Jt/Nego. Hub : 0852 6299 2012

DAIHATSU ROCKY,Thn'1994,Wrna Hitam, BK Medan,Harga Rp.65 Jt/ Nego. Hub : 0823 1188 8113

DIJUAL 1 UNIT DAIHATSU LUXIO,Type X,Thn'11, Warna Hitam Metalik,BK Medan.. Hub : 0852 7698 5579 ( ADI )

Over kredit DAIHATSU SIRION, Thn 2012, Wrna Hitam, Matic ,1 Tangan, Km 3000, Mulus Seperti Baru, BK medan.. Jual Cepat Hub:0878 6934 2929 (call, no sms)

DAIHATSU TARUNA Type FL , Thn'2004 , Wrn Silver, Mesin Halus, Body Standart, BK Hidup (1 thn) Hrga Rp 85jt / NEGO Hub: 0852 7508 5518

D I J U A L D A I H AT S U TA F T H I L I N E P I C K U P , Ta h u n 2000,Pajak 06/15,Mobil Aktif. Hub : 0812 601 7765

MINI


BURSA MOBIL ANDALAS

Kamis, 21 Agustus 2014|Hal.24

SEDAN TIMOR DOHC

MERCEDES BENZ ML 270

Warna hitam, Tahun ’97, AC, PW, PS, VR, jok kulit, CD, Harga Rp.50 juta / Nego. Hub: 085360671007 atau 085372756188.

Thn'2002,Diesel,Turbo,Irit BBM, KM Rendah,Terawat,Asli Medan Hub: 0852 9780 8000 atau 0617676 2111 (Tidak Melayani SMS)

FORDRANGERDOUBLECABIN4x4

FORD EVEREST

2010AkhirDes,BKAsliMdn,1Tgn,VR, AC, PS,PW,CL,RemoteImmobilizer,Badliner,Jok Kulit,RookRackForrest.Hub:082161612288

DIJUAL Thn '11, Wrna Htm, AT, Kondisi Mulus dan Sangat Baik, Hrga Nego Yg Serius Hub : ANTON 061-9103 7856

VW KODOK Dijual Cepat Thn'1973 Wrn Orange, Hrga Rp 42jt / NEGO, Kondisi Mulus, Jok Kulit. Hub: 0819 6010 999 / 061-9124 0845

JEEP CHEROKEE 4000cc Thn’96, W.Abu”,AT,AC,PW,CL,PS,Kondisi Mulus, Harga NEGO. Hub: 0878 6933 3831 - 0812 6009 8810

JEEP WILLYS 4X4 Thn 1948, Mesin Asli Standart, Wrna Putih, Velg Racing Baru, The Best Deal 60Jt/Nego.Hub : (061) 7635 9211 / 0812 3306 6788

HYUNDAI AVEGA

HYUNDAI ACCENT

HYUNDAIATOZ

MAZDAVANTREN

Thn2008,Silver, KondisiSangatBagus, RawatanHyundai, JokKulit,KacaRedam Panas, PemakaiWanita. Hub:085372401640.

Thn'2000,Wrn Coklat Gading,. Pajak Panjang,Original,Siap Pakai,Dijamin, Hrga NEGO. Hub: 0821 7397 9098

TypeGLS,MT,Thn’04,WrnaHitam ,X PemakaiCewek,KondisiMulus,Terawat,Hrga 72Jt/Nego.Hub:08126317712,061-77028958

Thn 1994, W. Biru, M/T,AC, PW, CL,Alarm, fullsound,Velg14racing,BKMedan,Harga Rp.28jt/Nego.Hub:06177811101

VW COMBI BRAZIL Thn ’81, Pajak Hidup, Wrna Pink, Kondisi Sehat Terawat, Hrga Nego, Hub 0811 600 2547

HONDA CIVIC VTi

HONDA FREED

HONDA ACCORD PRESTIGE

HONDA STREAM

HONDA GRAND CIVIC

Dijual!! 2003,Manual,Warna Hitam,Pajak 2014,Mobil Mulus Siap Pakai. Hub: 081264142000/061-77777748

Thn 2009 Des,Warna Hitam, Full electric,1tngan dr baru, sngat mulus,18 rb km. Hub : 0812 6576 7612/NEGO. (TP)

Thn’88,Wrn Hitam VR/BR, AC, DVD, Power Steering,BK Medan Asli, Mulus,Hrga NEGO. Hub: 0813 7748 8088

Thn'2004,W.Hitam,PlatMdn,HrgaRp.135 Jt,Jl.Sei Batang Hari No.120. Hub : 0812 60981038

Thn'88/89,MerahMaroon,BKMdnFull1Thn,AC Dingin,Remote,PS,CL,DVD,BanBaru,Siap Pakai,Hrga42JtLihatBrNego.Hub:081263435700

HONDA CITY TYPE Z Thn 2000,Wrn Merah Met, Pemilik Kedua, Jok Kulit,AC Dingin,PKB Panjang, Ban 85%,Hrg Rp 85.000.000,-(NEGO). Hub: 0812 6596 642 / 0813 7110 3871 TP.

MITSUBISHI FUSO / FM 517 H

HONDAACCORD CIELO

HONDA CITY

MITSUBISHI 6D22/TRONTON

MITSUBISHILANCEREVALATION3

MITSUBISHI FUSO Dump Truck

Thn'97,WrnHitam, BKAsliMedan,BodyMulus, MesinSehat,SoundSystem Lengkap, JokKulit,Harga NEGO. Hub:085261220892/06176353911

Tahun 2005, Warna Coklat Muda,Ban Baru, BK Medan ( 2 Seri ) Harga NEGO. Hub: 0813 9648 7142

Thn'98, TRADO Sehat,Terawat,Body Mulus. Hub : BPK MULYONO Hp.0852 7669 9188/0878 6990 8888

Thn'94, Wrn hijau Met,Serap,Velg Racing, Power Window Central lock,AC Dingin,Sound system,Siap Pakai. Hub : 0813 6220 0268

190 PS Thn 1997,Warna Orange. Hub : 0812 6002 4312.

DUMP TRUCK,Plat BM,Thn’2006, Hrga Rp.400 Jt/(Nego). Hub : 0811 600 5669

HONDA JAZZ TYPE S

HONDA ACCORD

Tahun 2010,Warna Grey Stone, Ex Wanita,KM Rendah,Harga NEGO. Hub : 0812 6086 6699.

Thn'84,Wrn Hitam, TV, DVD, SOUND, VR, BR, AC, PW, PS, Harga NEGO.Hub : 0813 6158 5711

MITSUBISHI LANCER SL Thn'83,KM Rndah, Indikator Hdp Smua,Pjk Hdp,Plat Mdn, AC,Full Music,Velg Racing 15,Knalpot Racing HKS, Jok Kulit MB Tech,Hrga 22 Jt/Nego,Serius Hub : 0821 6169 1931 Posisi Tebing,No Sms/Agen

MITSUBISHI FUSO / FE 349 H 110 PS,Plat BD,Thn’2004, Hrga Rp.110 Jt/(Nego) Hub. 0811 600 5669

DUMPT TRUCK FUSO

MITSUBISHI COLT T120 S

MITSUBISHI TRITON

MITSUBISHI STRADA

MITSUBISHIKUDAGRANDIA2002

MITSUBISHI L300

MITSUBISHI L300 PICK UP

Rangka 53,Thn'98,Roda 6,Hrga NEGO, Hub : 0853 6227 2997/ 77003262

Thn1995/ENGKEL, 1995/ENGKEL,Satu SatuTangan Tangan Thn Dari Baru,Siap Jalan. Hub : 0821Dari Baru,Siap Jalan. 6161 2288. Hub : 0821 6161 2288 )

Thn’1995,WrnHijauTuaMet,Silinder:1343cc, VelgRacing,CL,Kond.Baik&Sehat,HrgaRp35jt/ NEGO,SiapPakai.Hub:081275713711

Thn'2008,Wrna Putih, Hrga Rp 167jt / NEGO. Hub: 0812 6098 1038

DoubleCabin4x42.8L,Thn’2008,WrnHitam Mika,KondisiSehat,Mulus,CantikLuar Dalam,HargaNEGO.Hub:082167981100

Wrn Hitam,1Tangan,AC/RT/PS/PW, Hrg : 108 jt ( NEGO ) Hub: 0823 6156 6858.

Tahun'2010,Kondisi Sehat, Siap Pakai. Hub: 0852 6108 7996

Thn'2010, Power Steering,Warna Coklat. Hub : 0819 1688 2000

SUZUKI GRAND VITARAJLX 2.0

SUZUKIKATANALONG

SUZUKI BALENO

SUZUKI GRAND ESCUDO 2.0i

SUZUKI KATANA GX

SUZUKI PICK UP

SUZUKI X-OVER Sedan

SUZUKI BALENO

SUZUKI ESCUDO JLX

AT,Thn'07,WrnaHtm,Aks.Style:Roofrack,Rooflamp, Bullbar,GrilJeep,BanBsrBngaKasar,VelgDC,Tv, JokKulit,DeflectaEGR,HrgaNego,Hub0811631315

Thn’92, AC,BAMPER ARB Complit,Modifikasi, Caltex Gren,Harga NEGO. Hub : 0813 6135 8411.

Thn'2002,Wrna Biru, Plat Medan Asli,Siap Pakai,Pajak Hidup. Hub : 0813 6149 8977

Thn'01, Wrn Silver,Plat BK No Tunggal (Thn 2017) Lengkap,Ban Toyo,Hrga Rp 90jt / NEGO. Hub: 0813 6202 3358

Thn '00, Wrna Biru Met, 4x4, Kondisi Mulus, Hrga 85JT/Nego, Hub 0821 6324 9899

DIJUALThn2011,AC,CD,BumperDepan Belakang,BakBelakangLapis,Plat-KM 5000,JarangPakai,BukanU/Angkot Barang,PeminatSerius.Hub:085280108585.

BK,Thn’08, Mesin & MobiL Terawat,Velg 17 Inch, Ban Baru, Serius , Hub : 0852 9696 3988

Thn 2001,Biru MEt,Asuransi All Risk,Pemilik Lgsg,BK Asli Mdn,harga 75Jt/Nego. Hub: 0812 6561 7883,0812 2071 150,0819 3420 0267

Thn'96,Wrna Ungu,Coklat, PS, PW, CL, Alarm,DVD,Sound System,AC,VR,BR, BKAsli Medan. Hub: 0813 9611 8045

Thn'2002, Warna Putih,AC,PS,RT, Plat BK. Hub : 0823 6077 9778 / 0812 6067 730

MITSUBISHIFUSODUMPTRUK8DC9

SUZUKI ESTEEM

SUZUKI GRAND VITARA

SUZUKI GRAND VITARA

SUZUKI SIDE KICk

SUZUKI BALENO NEXT-G

SUZUKI GRAND VITARA JLX

SUZUKIGRANDVITARAJLX(MT),

SUZUKI ESTEEM,Thn'94,Wrn Biru,Kondisi Bagus, Baru Ganti Ban Dunlop,Harga 36,5 Jt / NEGO. Hub : 0853 7076 3719

TYPE JLX,Thn 2006, A/T,Wrn Hitam, AC, PW,CL,PS,RT,Kondisi Mulus, Harga 162 Jt/NEGO. Hub : 0811 634 364.

Thn'93,W.Abu2,PS,PW,EM,CL,ALARM, DVD,TV,Sound,VelgTeardrop,Built-Up, Jok/DoortrimMbtech,BKMdn(Maret2014), TinggalPakai.Hub:082167898181.

thn'96,wrn hitam,AC,Tape,Velg racing, ban Radial. hub: 0812 6590 0956

Thn’2005, Wrna Hitam Metalic,Pajak Hidup,AC,TV, Audio JVC 1 Set, Mulus, Ex. Cwek, Hrga Rp.98 Jt/ Nego. Hub : 0823 6009 0194

thn'07, W. Hitam, AC /PW /CL / RT / VR. Hub : 6189 4982 /

Thn'07,Wrna Silver,AC/PW/CL/CD Player/ Pajak Des 2013,Pemilik Langsung,Hrga 160 Jt/Nego. Hub : 0813 7041 2654

SUZUKI ESTEEM Thn'93,1300 cc, Wrna Biru,Ban Velg Baru, Mobil Mulus & Terawat, AC, TV, PS, PW, Harga Rp 36 Jt/NEGO. Hub : 0813 9799 9005 / 0852 6120 4000.

SUZUKI KATANA GX

SUZUKI AERIO

TOYOTA YARIS E

TOYOTAGREATCOROLLA

TOTOTAAVANZATYPEG

YARISTYPEE

AVANZA Type G VVTi

TOYOTACOROLLAALL NEW

TOYOTA ALPHARD

OVER KREDIT ,2003, Wrn Coklat Muda,AC,Velg Racing,Audio Mewah, Mobil Sangat Mulus,Hrg NEGO,BU Cpt. Hub: 0813 7542 8222.

Tahun 2006, Warna Silver,Matic,Harga Rp.115 Jt/ Nego. Hub : 0823 6201 8798

Thn'92, Wrn Hitam Matic, Bill Up, Tape, AC, Spion Elektrik,Power Penom Stir Momo, Original, Ban CD,Velg Racing, Hrga NEGO. Hub: 0853 7387 3458

Thn 2010, KM Rendah,Jarang Pakai, Mulus, Dan Terawat, AC+TAPE,Plat BK Medan Asli. Hub : RIZAL 0823 6153 9995 (Maaf TP)

OverKreditKembaliDP, Matic, Thn' 2006, Wrn Silver,Mulus,BKMedan, SudahBayar13xsisa 23xangs. 2,9jt/bln,MobilOriginal, AsuransiAll Risk.HrgaNEGO.Hub:061-76336170

Thn 2007,Wrn Silver Met Tangan Pertama,Harga Rp 120 Jt/ NEGO,Kondisi Bagus.Hub : 0853 7259 2722 / 0877 6604 0376

Thn'96, Wrn Hijau Met,Mobil Mulus,Bodi Kaleng,Pemilik Lgsg Hrga Rp 62jt.Alamat Sei Siguti No.16,Mdn. Hub: 0813 9688 818

Type G, Thn '09, Wrna Biru Tua, AT, Kondisi Mulus, Hrga 630JT/ NEGO, Hub 061- 7777 9199

TOYOTA STARLET KAPSUL

TOYOTA AVANZA

TOYOTAALTIS

TOYOTAKIJANGKRISTA

TOYOTAKIJANGRANGGA

TOYOTACOROLLATWIN CAM

TOYOTA COROLLA

TOYOTA AVANZA Type S

2011 - 05 / Sudah Ada Model Box Aluminium, Kondisi Siap Pakai, Harga Nego, Hub 0852 1345 8008

TYPE G, Wrna Hitam, Pjk Pnjg, Kondisi Mulus, KM ±35rb, AC,CL,RT,PW,PS, Hrga 152Jt/ Nego Hub 0852 7776 3285

Thn’02,SilverMet,BKAsliMdn, Manual,VR,Full Sound,Hrg135JtNEGO. Hub:JLSYAILENDRA N034, Hp:082370271616.(PEMILIKLGSG)

Diesel, Wrna Hitam Met, Thn ’03, Milik Pribadi, Hrga 165Jt, Hub 0815 3313 9191 / 0819 3421 9191

Thn'97,W.Merah Maroon, Body Mls,Sgt Terawat, PS,PW,DB,AC Dingin, CL,Jok Kulit, TV,DVD,USB Player,Mesin Sht, Ban 90%,Plat B,Bisa Bantu Mutasi. Hub : 0853 7365 2819 / 0821 1164 3852

Thn'1991, Wrn Abu-Abu Tua,BK Pajak Panjang,BU. Hub:081361138268

ALL NEW TWINCAM efi 1,8, Thn 2001, Wrn Hijau Lumut,AC/TAPE,Kondisi Bagus Sekali, Tidak Kecewa,Berminat Hub : 0812 8890 0127.

Thn'2008,Wrn Silver Met,Manual, Kondisi OK,Hrga NEGO. Hub: 7504 7777

TOYOTAFORTUNER TYPE G

TOYOTAKIJANGCOMANDOLONG

TOYOTA FORTUNER

TOYOTA HARDTOP

TOYOTACOROLLAALL NEW

TOYOTACAMRY

TOYOTA STARLET

TOYOTA COROLLA

TOYOTAYARIS

Diesel, MT, Thn ’08, Wrna Hitam, Ban Cangkul, Kondisi Sehat, Pjk Pjng, Hrga Nego,Hub08116002547

Thn'89 Rombak 93, Biru Met,AC Double Blower,Mesin Sehat,Tape, Velg,Ban Baru,Cantik,Siap Pakai, Puas. Hub : 0813 6104 5505

TypeG, WarnaPutih, Diesel,Manual,Tahun 2011Akhir, PakaiSendiri, Lengkap,Harga NEGO. Hub:081370099251

Thn'83,Merah,Tape,AC,BanBaru,Velg 31,Pjk Panjang,Kondisi Bagus,Siap Pakai, Hub:Jl SETIAJADI NO 21 KARAKATAU.

Thn'96, Wrna Beige,BatreBaru,Masih Orisinil, Mulus Dan Terawat, Hrga 70 jt. Hub:RISDIANTOHp.08126040764

2.4G,MT,WrnaGold,Thn'04,1Tangan,BK MedanAsli,KondisiMulus,Terawat,Hrga 160JT/NEGOHub081362266800

Thn'88,WrnaMerahMaron,Interior-ExteriorOriginal, AC,DVD,MP3,TV,PW,CL,RemoteHrga38JT/Nego Tipis,Hub.082370060019MaafTP(PeminatSerius)

thn'78,original, AC, CD, Pajak panjang, merah met, sangat mulus,mesin terawat. hub: 0819 34200 299/ 0819 6079 765

Type S, AT, Wrna Biru, Thn '06, Kondisi Mobil Rapi dan Sehat, Hrga 110JT Cash & Kredit, Hub 0811 602 595

TOYOTATWINCAM Wrna Biru, Tahun '88. Kondisi Mulus, Radio Tape, Velg Racing. No. Pol. D 1875 CJ. Hrga 40Jt/ Nego. Hub 0813 1933 1777

Thn'83,Asli,Tangan Ke Dua Dari Baru, Wrn Biru,Ban 35 Mudzila, Velg, Challenger,AC Dingin, Tape,PS.Hub : 0813 6217 0000 / 0852 6477 0000

Thn’95,SilverLengkap,AC,Audio,BPKB 1namadaribaru,JokMasihBawaanSmua DariBaru,Terawat,BKDuaAngkaAsli Mdn,MulusSiapPkai.Hub:081260783800

TOYOTADYNA

HARTOP DIESEL

TOYOTA LANDCRUISER. PRADO TX

TOYOTAFORTUNER

TOYOTAKIJANGLGX

HARTOP

TOYOTAHILUX

AVANZA THN’2004

TOYOTAINNOVATYPE G

Thn’2009,wrna hitam,bensin. hub:0812 6082 2364

Tahun2013,WarnaHitam, TanganPertama, Diesel, Matic,VNTTurbo, HargaRp375Jt/ NEGO. Hub:085260140150/081370404000.

Thn ’03, Wrna Kuning Silver Met, Bensin, 1.8 cc, Pajak Masih Panjang Bulan Feb 2014, Hrga Rp.137 Jt. Hub : 0813 1488 8573

Thn'82,DIESEL ASLI,V COBRA, Ban Savero 33 Extrem,AC Dingin,Pajak Panjang, Siap Pakai. Hub : 0856 6533 700

Diesel,Thn’00, Wrna Hijau, Met,Double Cabin, Double Gerdang,AC,Tape Aktif, Turbo,Mesin Sehat,Hrga 145 Jt/Nego. Hub: 0813 7560 0037

Wrna Hijau Met,M/T, Jok Kulit,AC Dingin,Mulus, Harga Rp 110jt NEGO. Hub: 0812 6060 3946

Bensin,Thn'2006, Wrna Hitam,Kondisi Mulus 99%,Dijual Rp.145 Jt/Nego. Hub : 085362856868

FORD EVEREST

TOYOTAVIOS

TOYOTAFORTUNER2.7GMatic

Toyota Vios Limo

TOYOTAAVANZAVELOZ

TOYOTAAVANZA

TOYOTA INNOVA

KIJANG KAPSUL LGX

Thn’2006,W.Silver Met, Bisa Bantu Kredit, Hub: 0812 7340 0539 / 0819 642 007

thn '05, MT, Wrna Hitam, Mulus, Velg Standard Jazz, PW, CL, Parking Sensor, Angel Eyes HID, CD Double Din, Hub 0812 6210 0683/ 0812 6480 9007, Hrga 85Jt/Nego

KIJANG KAPSUL LX 1.8

Thn’2004,Wrna Gold Silver, Kondisi Mulus,1 Tangan,Hrga Rp 145jt / NEGO Hub: 0812 6051 1145

Thn’08Matic,WrnHitam, KM50.xxx,a/nProf.Dr Barus,Jl.TriDarmaNo.26,KampusUSU,Hrg Rp145jt/NEGO Hub:08126530639

Thn’2012, A/T,Wrn Silver,Hrg Rp 174jt, A/N Sendiri. Hub: 0812 605 4080

Thn'2011, Abu2/Hitam Metalik,Masih Satu Tangan, Harga Rp. 136 Juta/Bisa Nego Hub : 081376768696 / 081397655488

Bensin Thn'2002, Wrn Merah Met,Mulus,Mobil Ori,1 Tgn, BK Medan,Hrga Rp 85jt / NEGOHub: 0812 642 4995

Type E 2.0, Wrna Hitam Metalic, Tahun 2005,Bensin. Contact person : Arif Hp.0822 7681 7007

Tahun 2004. Wrna Black Mikha. Di Pakai Sendiri. Minat hub. 081370099251 atau 085275890107

TOYOTA KIJANG

TOYOTA INNOVA Type G

Tahun'2002,Warna Silver, Mobil Mulus,Siap Pakai, Hub: 77 453 768

Diesel,Thn'2008, Warna Hitam,Kondisi Sangat Mulus. Hub : 0812 6315 3333

TOYOTAINNOVAG

TOYOTACORONA2000

TOYOTA GRAND EXTRA

Matic, Diesel, Thn'09,GreyMet,BKMdnAsli Pilihan, 1TgnDriBru,90%Ori,CatSprtiBru, A/nSendiri,Lkp,AssAllRisk,Khusus PemakaiYgSerius,Hub:085260443696

Tahun 1980 Kondisi Baik,Pajak Baru, Hrga Rp 16 juta / NEGO. Contact 0813 9772 6006 Alamat kabanjahe

Thn'1995 Wrn Merah Maroon, Originil, AC, Tape,TV, Harga Rp 67jt / NEGO. Hub: 0853 7269 8079

TOYOTASUPER KIJANG G LONG Thn'1993,Wrna Abu-abu Gelap, PS, CL, AC, Tape, Velg Racing, Harga Rp 60jt / NEGO. Hub: 0813 9718 9358

TOYOTA CORONA ABSOLUTE 2.0 Tahun1994,WrnSilver,Pribadi,PajakPanjang, PW,PS,CL,Alarm,ACdingin,BR,JokAsli. Buka hargaRp.50jtbisanego.Hub.081260511518

KIJANG INNOVA Thn'2011, Wrna Hitam,BBM Bensin, Tangan Pertama, Plat BK, Original, Dan KM Hanya 50rb Hub: 0812 6349 222

TOYOTA FORTUNER 2.7 Type G Tahun'2010 ,Bensin,Kondisi OKE, Harga NEGO.Hub: 0812 7340 0539 / 0819 642 007


Turn static files into dynamic content formats.

Create a flipbook
Issuu converts static files into: digital portfolios, online yearbooks, online catalogs, digital photo albums and more. Sign up and create your flipbook.