Epaper Harian Andalas 26 Desember 2019

Page 1

HARIAN

andalas L U G A S

Kamis, 26 Desember 2019

D A N

C E R D A S

No: 24092/Tahun XIV | E-Mail:andalas.redaksi@gmail.com | Harga Eceran Rp3.500

Ibadah Natal di Sumut Aman

Kapolda Sumut Irjen Pol Martuani Sormin berdialog dengan tokoh masyarkat Parlindungan Purba saat mengecek pengamanan gereja di Medan, Selasa (24/12) malam.

Medan-andalas Kapolda Sumut Irjen Pol Martuani Sormin memastikan, situasi dan kondisi keamanan dan ketertiban masyarakat (kamtibmas) pada perayaan ibadah natal, Rabu (25/12) 2019 di Sumut, khususnya Kota Medan berlangsung aman, damai dan kondusif. Martuani Sormin mengucapkan syukur dan terima kasih kepada seluruh pihak yang telah membantu kelancaran dan pengamanan ibadah Natal di Sumut. Dia berharap, semoga damai Natal dapat menyertai semuanya. Dalam pengamanan Natal Polda Sumut dan jajaran mengerahkan sebanyak 7.740 personel. "Terimakasih. Ibadah Natal di berlangsung aman dan damai. Semoga damai Natal dan anugerah dari Tuhan Yang Maha Kuasa, menyertai kita. Salam Hormat," ujar jenderal bintang dua yang

baru beberapa hari menjabat Kapolda Sumut ini. Sebelumnya, untuk memberi rasa aman ibadah malam Natal, Martuani Sormin, Selasa (24/12) malam, langsung melakukan pemantauan personel di sejumlah gereja di Kota Medan. "Saya ke sini mau mengecek anak buah saya yang bertugas melakukan pengamanan gereja saat perayaan Natal berlangsung," kata Martuani kepada wartawan di Gereja Katedral Jalan Pemuda Medan. Uskup Agung Medan Mgr Kornelius Sipayung OFMCap memimpin Misa malam Natal Tahun 2019 di gereja tersebut. Disinggung mengenai kondisi Kota Medan dan Sumut dalam keadaan aman, secara tegas, dia Demi kelancaran perayaan Natal 2019 dan Tahun Baru 2020, Polda Sumut menyiap• LANJUT KE HAL. 15

Beroperasi di Malam Natal

Pijat Refleksi dan Spa Ditutup

andalas|siong

Ketua DPW NasDem Sumut Iskandar ST (kiri) didampingi Sekretaris DPW NasDem Sumut Syarwani SH saat memberi keterangan kepada wartawan, di Medan, Selasa (24/12).

Iskandar ST: Jangan Lagi Benturkan Gubernur Edy dan Bupati Bakhtiar Medan-andalas Ketua DPW NasDem Sumatera Utara, Iskandar ST berharap tidak ada lagi upayaupaya yang terkesan 'membenturkan' Gubernur Sumatera Utara Edy Rahmayadi dengan Bupati Tapanuli Tengah (Tapteng) Bakhtiar Ahmad Sibarani. Hal ini disampaikannya terkait kisruh yang sempat terjadi antara

LAGA BERAT DI BOXING DAY Pemimpin klasemen nal. Mereka jadi yang terbaik Liverpool akan main tandang di dunia, dan kesuksesan ini juga diwarnai pengharmelawan peringkat 2 gaan pemain terbaik Leicester City pada turnamen untuk Mopekan ke-19 Premier hamed Salah. League 2019/20, Jumat Kembali dari Qatar, (27/12). Laga di King Liverpool langsung Power Stadium ini akan dihadapkan pada laga menjadi laga pertama LIVE yang berat di Boxing The Reds setelah menjuarai Piala Dunia 27 -12- 2019 Day. Lawatan ke mar03.00 WIB kas The Foxes tidak Antarklub FIFA. MOLA TV bakal mudah. Namun, Liverpool berjaya di peluang menang itu Qatar. Pasukan Jurgen Klopp menjinakkan Fla- selalu ada. mengo 1-0 lewat gol extra • LANJUT KE HAL. 15 time Roberto Firmino di fi-

andalas|ist

Pemko Medan melalui Dinas Pariwisata Kota Medan menurunkan Tim Binwasdal menutup tempat hiburan yang beroperasi di malam Natal, Selasa (24/12).

Medan-andalas Pemko Medan melalui Dinas Pariwisata Kota Medan kembali menurunkan Tim Pelaksana Kegiatan Pembinaan, Pengawasan dan Pengendalian (Binwasdal) untuk memastikan seluruh industri pariwisata di Kota Medan tutup sementara guna menghormati umat Kristiani menjalankan ibadah Natal Selasa (24/12). Berdasarkan penelusuran yang dilakukan tim, sejumlah industri pariwisata kedapatan beroperasi. Ada pun industri pariwisata yang kedapatan beroperasi itu yakni Hawaii Refleksi Kaki di Jalan Orion, The King Star Spa Jalan Biduk dan The L Co Cafe karena menggelar live music.

Tim Binwasdal yang dipimpin langsung Kadis Pariwisata Kota Medan Agus Suriono langsung mengambil tindakan tegas. Selain menutup sementara, penanggung jawab ketiga industri pariwisata tersebut juga menandatangani Berita Acara Pemeriksaan dan berjanji tidak

akan beroperasi hingga Rabu (25/22). Sebelum melakukan pengawasan, Tim Binwasdal yang terdiri dari unsur Dinas Pariwisata Kota Medan, Satpol PP, Dinas Sosial, Bagian Hukum dan Humas Setdako • LANJUT KE HAL. 15

Polda Sumut Tindak Tegas Pengedar Narkoba Kapolda Sumut, Irjen Pol Martuani Sormin menginterogasi tersangka sabu yang ditangkap dalam kondisi hidup di RS Bhayangkara Medan, Selasa (24/12). andalas|dedi afrizal

Pengedar 10 Kg Sabu Ditembak Mati Kapolda Sumut Irjen Pol Martuani Sormin menegaskan, pihaknya tidak segan melakukan tindakan tegas terhadap pelaku peredaran narkoba. Karenanya, dia mengimbau kepada pelaku untuk segera menghentikan atau meninggalkan aktivitas pelanggaran hukum tersebut, sebelum terlambat. "Kita tidak main-main dalam hal pemberantasan narkoba di Sumut. Saya sampaikan ancaman ini

kepada para pelaku pengedar narkoba. Kita harus • LANJUT KE HAL. 15

kedua kepala daerah tersebut. "Saya berharap dan mengimbau kepada semua pihak agar tidak ada lagi memberikan statemen yang memperkeruh suasana," katanya didampingi Sekretaris DPW NasDem Sumut Syarwani, SH, Bendahara, Iqbal P Simangunsong, Wakil Ketua • LANJUT KE HAL. 15

Satpol PP Dikerahkan Kawal Larangan Perayaan Tahun Baru Banda Aceh-andalas Pemerintah Kota Banda Aceh mengerahkan seluruh petugas Satuan Polisi Pamong Praja dan Wilayatul Hisbah (Satpol PP dan WH) untuk mengawal larangan perayaan malam tahun baru 2020. Wali Kota Banda Aceh Aminullah Usman di Banda Aceh, Rabu (25/12) menga-

takan, Forum Koordinasi Pimpinan Daerah (Forkopimda) sudah mengeluarkan imbauan larangan merayakan tahun baru masehi. "Seluruh petugas Satpol PP dan WH akan dikerahkan mengawal imbauan tersebut di malam pergantian tahun. Kami juga melibatkan • LANJUT KE HAL. 15

Unik Tapi Nyata

Setelah Rampok Bank, Pria Ini Bagikan Uang Sambil Berteriak "Selamat Natal"

Seorang pria berjanggut putih dilaporkan merampok bank dua hari sebelum Natal sebelum melemparkan lembaranlembaran uang ke udara dan mengucapkan “Selamat Natal” kepada orang-orang

yang lewat. Berdasarkan laporan polisi yang dilansir Reuters, David Wayne Oliver, 65 tahun, ditangkap di sebuah kedai kopi Starbucks • LANJUT KE HAL. 15


SAMBUNGAN

Kamis 26 Desember 2019

harian andalas | Hal.

15

Peneliti Ingatkan Bahaya Melihat Gerhana Matahari Cincin Medan-andalas Peneliti Planetarium dan Observatorium Jakarta, Widya Sawitar mengingatkan bahaya yang mungkin timbul jika warga melihat langsung fenomena Gerhana Matahari Cincin (GMC) maupun Sebagian dengan cara tak aman. Menurut Widya, warga sebaiknya tak menatap gerhana terlalu lama. Selain itu, masyarakat juga harus menggunakan filter optik yang dirancang khusus untuk mengamati GMC. "Jangan sekali-kali melihat fenomena Gerhana Matahari terlalu lama secara langsung, berbahaya bagi mata. Apalagi dengan peranti optis seperti binokuler atau teleskop tanpa filter khusus," tulis Widya pada artikel "Menyambut Gerhana Matahari 26 Desember 2019" di laman resmi Planetarium Jakarta. "Sebab, dapat membuat kesehatan mata secara serius bahkan pada taraf tertentu dapat menyebabkan kebutaan." Dr. B. Ralph Chou, Presiden dari Royal Astronomical Society di Kanada dan mantan optometri pun menyatakan hal serupa. Optometri adalah

profesi yang menangani kesehatan mata. Risiko kesehatan mata memang bisa terjadi tergantung dari berapa sering dan berapa lama mereka menatap gerhana. Menatap langsung gerhana tanpa filter bisa membakar retina dan merusak bagian penglihatan ini. Fenomena ini dikenal sebagai kebutaan gerhana. Hal ini bisa membuat gangguan penglihatan sementara atau permanen. Menurutnya tidak ada tanda-tanda langsung atau rasa sakit ketika retina mata rusak. Karena retina mata tak punya syaraf rasa sakit. Menurut Chou, efek kerusakan retina setelah melihat gerhana baru

terasa setelah 12 jam. Terutama ketika seseorang baru bangun dari tidur dan merasa penglihatannya terganggu. "Mereka tak bisa melihat wajah mereka di cermin, mereka tidak bisa membaca dengan jelas, mereka kesulitan melihat penanda alan, dan pandangan mereka kerap kabur," jelasnya, seperti dikutip Time. Gangguan pandangan ini bisa berlangsung selama tiga bulan atau lebih. Pada kasus yang terburuk, korban bisa mengalami kebutaan. Persistiwa Langka Sementara itu, Observatorium Ilmu Falak Uni-

versitas Muhammadiyah Sumatera Utara (OIF UMSU) menyatakan bahwa peristiwa Gerhana Matahari Cincin (GMC) pada 26 Desember 2019 merupakan fenomena alam langka yang baru akan terjadi 12 tahun lagi. Kepala Observatorium Ilmu Falak (OIF) Universitas Muhammadiyah Sumatera Utara (UMSU) Dr Arwin Juli Rakhmadi Butarbutar di Medan, Rabu (25/12), mengatakan secara keilmuan, momen GMC di Indonesia baru akan terjadi 12 tahun lagi, GMC berikutnya baru akan melintasi Indonesia pada tanggal 21 Mei 2031. "Disebut langka karena gerhana matahari cincin terakhir terjadi sekitar satu dekade lalu dan berikutnya akan berlangsung pada tahun 2031 mendatang," katanya. Arwin menjelaskan Gerhana Matahari terjadi ketika bumi, bulan, dan matahari berada dalam satu garis lurus. Ketika itu, bulan menghalangi sebagian atau seluruh cahaya matahari. Manusia di bumi akan menikmati Gerhana Matahari Cincin atau Total tergantung pada jarak antara bumi, bulan,

dan matahari. Gerhana Matahari Cincin terjadi ketika bulan berada pada titik yang lebih jauh dari bumi, sehingga meskipun ia berada segaris dengan matahari dan bumi, piringannya yang lebih kecil tak bisa menghalangi seluruh cahaya matahari. Sementara Gerhana Matahari Total terjadi saat bulan berjarak cukup dekat dengan bumi. Saat itu, piringan bulan terlihat lebih besar dan mampu menutup seluruh permukaan matahari. "Sementara peluang gerhana Matahari Cincin akan cukup besar ketika bumi berada pada titik terdekat dengan bintang induknya itu. Fenomena ini biasanya, meski tak selalu, terjadi pada akhir atau awal tahun," katanya. Gerhana matahari total terakhir kali pernah terjadi sebelumnya di Indonesia, yaitu pada 1983, 1988, 1995 dan 9 Maret 2016 diperkirakan baru akan terjadi lagi pada 2023. Sedangkan Gerhana Matahari Cincin seperti 26 Desember 2019, sebelumnya pernah terjadi di Indonesia pada tahun 1998. (CNNI/ANT)

SATPOL PP DIKERAHKAN KAWAL LARANGAN PERAYAAN TAHUN BARU ......... • DARI HALAMAN. 1 personel Polri dan TNI," kata Aminullah Usman. Sebelumnya, Forkopimda Banda Aceh mengeluarkan imbauan kepada masyarakat agar pada malam pergantian tahun tidak merayakan apapun seperti membakar kembang api, petasan, meniup terompet, serta kegiatan yang sifatnya hura-hura. Menurut Wali Kota, merayakan malam tahun baru dengan perbuata hura-hura bertentangan dengan syariat Islam. Perbuatan tersebut juga bukan budaya dan adat istiadat masyarakat yang yang bernuansa Islami. "Seruan atau imbauan ter-

sebut setiap tahun dikeluarkan. Jadi, seharusnya ini menjadi budaya kita untuk tidak merayakan pergantian tahun. Kami minta dengan sangat kepada masyarakat agar mematuhi seruan tersebut," kata Aminullah. Wali Kota menyebutkan petugas tersebut akan ditempatkan di pusat-pusat keramaian maupun persimpangan jalan. Termasuk patroli ke seluruh wilayah Kota Banda Aceh "Pengalaman tahun-tahun sebelumnya berhasil dikawal, sehingga tidak ada perayaan malam tahun baru. Karena itu, kami mengajak masyarakat menegakkan syariat Islam dengan tidak melakukan per-

buatan bertentangan dengan agama," kata Aminullah Usman. Perayaan Natal Damai Sementara itu, Pelaksana Tugas Gubernur Aceh Nova Iriansyah menjamin perayaan Natal di wilayahnya berlangsung aman, nyaman, dan damai. "Kami pasti bahwa ibadah Natal umat kristiani berlangsung aman, nyaman, dan damai," katanya di Banda Aceh, Selasa malam (24/12), usai memantau pengamanan perayaan Natal di Gereja Katolik Hati Kudus Banda Aceh. Gubernur mengatakan, pemerintah daerah berkoordinasi dengan kepolisian, TNI,

dan warga untuk mengamankan pelaksanaan ibadah dan perayaan Natal dan Tahun Baru. "Menyangkut dengan pengamanan, pola koordinasinya sama dengan tahuntahun sebelumnya. Jadi, kunjungan Forkompinda untuk mengecek apakah semuanya berjalan dengan baik," kata Nova. Eliani Ginting, jemaat Gereja Hati Kudus, berterima kasih pemerintah daerah memberikan jaminan keamanan pelaksanaan ibadah Natal. "Keimanan saya di Aceh lebih baik karena toleransi beragama di Aceh sangat baik," kata Eliani, yang berasal dari Berastagi, Sumatera Utara.

"Masyarakat di lingkungan tempat tinggal saya di Aceh juga mendukung kami beribadah. Kami berharap perbedaan di Aceh tetap terjaga," katanya. Selain meninjau Gereja Hati Kudus, Plt Gubernur bersama Kapolda Aceh, Pangdam Iskandar Muda, dan unsur Forkopimda memantau pengamanan tiga gereja lainnya di Kota Banda Aceh. Nova Iriansyah bersama Kapolda Aceh Irjen Pol Rio S Djambak dan Pangdam Iskandar Muda Mayjen TNI Teguh Arief Indratmoko juga memberikan bingkisan kepada personel Polri dan prajurit TNI yang bertugas pengamanan gereja. (ANT)

ISKANDAR ST: JANGAN LAGI BENTURKAN GUBERNUR EDY DAN BUPATI BAKHTIAR ................................................ • DARI HALAMAN. 1 Bidang Media dan Publikasi Publik Mita Triana, SH, di Medan, Selasa (24/12). Iskandar menjelaskan, secara pribadi ia sudah berkomunikasi langsung dengan Gubernur Edy Rahmayadi maupun kepada Bakhtiar Sibarani pasca-munculnya persoalan antara keduanya di media massa. Bahkan dirinya berinisiatif mempertemukan keduanya untuk mengklarifikasi persoalan yang menurutnya muncul karena ke-

salahan komunikasi tersebut. "Sejak minggu lalu saya berkomunikasi bahkan bertemu dengan mereka. Pak Edy sudah menyatakan tidak ada persoalan lagi, begitu juga bang Bakhtiar sudah mengatakan hal yang sama. Keduanya juga sudah berkomunikasi dengan baik, sehingga saya pikir tidak perlu lagi saya pertemukan mereka," ujarnya. Diketahui, kisruh antara Edy Rahmayadi dengan Bakhtiar Sibarani muncul setelah Edy menyebutkan Bakhtiar tidak sayang kepada masyarakatnya.

Pernyataan ini kemudian menjadi topik utama pada media massa dan memunculkan berbagai reaksi dari masyarakat. Pasca mencuatnya persoalan tersebut, DPW NasDem Sumut selaku pendukung Edy Rahmayadi dan juga selaku partai politik tempat Bakhtiar Sibarani tercatat sebagai kader terpanggil untuk menyelesaikan persoalan. Pilkada 2020 Sementara itu, terkait kontestasi Pemilihan Kepala Daerah (Pilkada) Medan 2020

mendatang, Iskandar menyebutkan menantu Presiden Joko Widodo (Jokowi), Bobby Afif Nasution, menjadi salah satu calon Wali Kota Medan yang akan diusung NasDem, meski hingga kini Bobby belum mendaftarkan diri ke partai NasDem. "Bobby akan tetap diajukan meski tidak mendaftar. Nama Bobby akan masuk daftar cawalkot yang akan dibahas di pleno NasDem Sumut. Saya sudah menyatakan dari awal, NasDem sudah memasukkan nama Bobby dalam radar kita.

Persoalannya apakah NasDem sudah memastikan mendukung Bobby, sampai hari ini belum," jelasnya. Iskandar menyatakan, dukungan ini diberikan karena Bobby dinilai memiliki kemampuan menjadi wali kota. "Jangankan tidak mendaftar, yang tidak ada komunikasi sama kita sekali pun, tapi kalau kita melihat dia layak, NasDem akan jemput bola. Pleno Partai NasDem Sumut membahas cawalkot Medan akan dilakukan pada Januari 2020," tutpnya. (SIONG)

PIJAT REFLEKSI DAN SPA DITUTUP ................................................... • DARI HALAMAN. 1 Medan, Polrestabes Medan, Kodim 0201/BS, Kajari Medan, POM AU, Denpom 1/ 5 Medan dan POM AL lebih dulu menggelar apel di halaman Kantor Dinas Pariwisata. Dalam arahannya, Kadis Pariwisata Kota Medan Agus Suriono mengatakan, pengawasan terhadap industri pariwisata dilakukan guna memastikan Surat Edaran Wali Kota Medan No.503/ 3787 tanggal 29 April 2019 perihal Penutupan Sem nyata Tempat Usaha Hiburan dan Rekreasi Pada Hari Besar Keagamaan. "Berdasarkan Surat Edaran Wali Kota, seluruh tempat usaha hiburan dan rekreasi tutup sementara selama dua hari 24-25 Desember. Penutupan ini dilakukan untuk menghormati saudara-saudara kita yang beragama Nasrani

dapat menjalankan ibadah Natal dengan tenang dan damai. Untuk itulah malam ini kita kembali menurunkan Tim Binwasdal guna memastikan seluruh tempat usaha hiburan dan rekreasi mematuhi Surat Edaran Wali Kota tersebut," kata Agus. Untuk itu kepada seluruh Tim Binwasdal, Agus berpesan, jika menemukan tempat usaha hiburan yang kedapatan beroperasi harus menindak tegas dengan langsung menutupnya. "Di samping itu penanggung jawab tempat usaha hiburan dan rekreasi juga harus buat Surat Berita Acara Pemeriksaan untuk mematuhi Surat Edaran Wali Kota tersebut. Apabila kembali dilanggar, tentunya akan ditindak sesuai ketentuan yang berlaku!" tegasnya. Usai apel, Agus Suriono memimpin langsung Tim Binwasdal melakukan pengawas-

an, ada 4 tim yang diturunkan guna memantau seluruh tempat usaha hiburan dan rekreasi di Kota Medan. Di Jalan Orion, tim mendapati Hawaii Refleksi Kaki beroperasi. Ada dua pria yang kedapatan sedang menjalani refleksi di lantai satu dan dua bangunan ruko berlantai empat tersebut. Kedua pria tersebut buruburu mengenakan pakaian dan langsung meninggalkan kamar, sedangkan terapis wanitanya pun malu-malu ikut meninggalkan kamar dan masuk kamar mandi untuk bersih-bersih. Agus Suriono langsung memerintahkan seorang wanita muda yang mengaku sebagai kasir segera menutup refleksi dan memerintahkan seluruh terapis yang ada untuk meninggalkan tempat. Setelah itu sang kasir wanita diminta untuk menandatangani Berita Acara Pemeriksaan. "Sampai

besok (25/12), tempat ini tidak boleh beroperasi. Kami akan terus melakukan pengawasan! Jika kedapatan kembali beroperasi, tindakan tegas langsung kami lakukan," tegasnya. Setelah itu bergerak memasuki Jalan Biduk, tim mendapatiThe King Star Spa beroperasi. Begitu tim datang, salah seorang pekerja cepat-cepat ingin memggembok teralis besi untuk mengelabui petugas sehingga mengira tempat tersebut tidak beroperasi. Namun upaya tersebut gagal, sebab salah seorang petugas mengetahui dan cepat menggagalkan penggembokan. Tim pun langsung masuk, dua pria pun buru meninggalkan tempat spa. Sejumlah terapis wanita hanya bisa menunduk malu, aroma minyak urut sangat menusuk hidung sebagai tanda baru berlangsung massage dan belum sempat melakukan spa.

The King Star Spa pun langsung ditutup, seluruh terapis wanitanya diminta pulang setelah lebih dulu mengganti pakaian seksi yang dikenakan. Sudah itu penanggung jawab diminta mematikan lampu sebagai tanda tempat tersebut tutup. "Kalau mau beroperasi kembali, silahkan Kamis (26/12). Mari kita hormati umat Kristiani yang melaksanakan ibadah Natal. Terakhir, tim mendapat The L Co Cafe Jalan Ring Road (Gagak Hitam) kedapatan menyajikan live music. Sesuai Surat Edaran Wali Kota, jenis usaha restauran, rumah makan, kafe dan pusat penjualan makanan (food court) boleh beroperasi namun tidak diperkenankan menyelenggarakan live music pada 24-25 Desember. Tim pun minta agar live music dihentikan dan penanggungjawab menandatangani Berita Acara Pemeriksaan. (BEN)

PENGEDAR 10 KG SABU DITEMBAK MATI ................................................... • DARI HALAMAN. 1 menyadari bahwa narkoba tidak hanya merusak individu, namun juga merusak genarasi bangsa," tegas jenderal bintang dua tersebut. Bukti tindakan tegas itu telah dilakukan Direktorat (Dit) Reserse Narkoba Polda Sumut, menembak seorang tersangka pengedar sabu 10 kg, Suhaimi (Su) karena melakukan perlawaan saat hendak ditangkap di Jalan Lintas Lubuk Pakam, Deli Serdang pada Minggu (22/

12) lalu. Sedangkan dua tersangka lainnya ditangkap dalam kondisi hidup. Dijelaskannya, tindakan tegas itu merupakan rangkaian pengembangan dari penangkapan tersangka lain, berinisial Ilias Ishak Lubis (IL) di Jalan Sei Besitang dengan barang bukti narkoba jenis sabu seberat 5 Kg pada Rabu (18/ 12) lalu. Ilias mengaku, peredaran barang haram tersebut melibatkan tersangka lain, Ibnu Fajar (IF), yang berhasil ditangkap di kawasan Jalan

Kapten Sumarsono Medan Helvetia dengan barang bukti 5 Kg sabu pada Sabtu (21/12) lalu. "Dari keterangan kedua tersangka inilah selanjutnya dilakukan pengembangan terhadap tersangka SU sebagai pengendali peredaran narkoba jaringan ini. Dalam upaya penangkapan tersangka SU tidak menggubris tembakan peringatan dan berusaha melawan sehingga akhirnya ditindak tegas dengan tembakan dan meninggal dunia saat dibawa menuji

rumah sakit," sebut Martuani. Menurut Martuani, tindakan tegas tersebut merupakan bukti pihaknya tidak main-main dalam upaya pemberantasan narkoba di wilayah Sumut. Sebab, dampak bahaya narkoba tidak hanya merusak setiap individu penggunanya, namun juga generasi bangsa. Martuani memastikan, tindakan tegas tersebut tidak hanya dilakukan kepada warga sipil yang terlibatkan peredaran dan penyalahgunaan narkoba, tapi

juga anggotanya atau personel kepolisian, sebagai konsekuensi serta tanggungjawab penuh Polda Sumut dalam upaya memerangi barang terlarang itu. "Saya sampaikan, tindakan tegas yang sama juga akan kita lakukan terhadap personel yang terlibat dalam permainan narkoba. Sebagai bukti, kita tidak main-main memerangi bahaya peredaran narkoba bagi generasi bangsa," pungkasnya. (DA)

Brigadir Surianto, personel Satlantas Polresta Deli Serdang, tewas setelah motor yang dikendarainya ditabrak truk.

Hendak Amankan Natal, Polisi Tewas Tertabrak Truk Medan - andalas Brigadir Surianto, personel Satlantas Polresta Deli Serdang, tewas setelah motor yang dikendarainya ditabrak truk. Surianto hendak mengamankan lalu lintas pada perayaan Natal. Peristiwa ini terjadi di jalan Km 23-24 Medan-Tebing Tinggi tepatnya di dekat Yayasan Perguruan Karya Jaya, Desa Tanjung Baru, Kecamatan Tanjung Morawa, Kabupaten Deli Serdang, Sumut, pada Rabu (25/12) sekitar pukul 13.15 WIB.

"Mobil truk berjalan berlawan arah dan menabrak kendaraan Surianto yang datang dari arah Tebing Tinggi menuju Medan," ujar Paur Humas Polresta Deli Serdang Iptu Masfan Naibaho. "Yang bersangkutan dalam rangka tugas pengamanan Natal dan tahun baru," jelasnya. Akibat kecelakaan itu, Surianto mengalami luka serius di bagian kepala. "Setelah mendapatkan perawatan medis di RS Grandmed Lubuk Pakam, akhirnya Surianto meninggal dunia," lanjut Naibaho. (DTC)

LAGA BERAT DI BOXING DAY .............. • DARI HALAMAN. 1 Pasalnya, anak-anak asuh Brendan Rodgers tanpa kemenangan dalam dua laga terakhirnya di Premier League. Setelah imbang 1-1 menjamu Norwih, mereka tumbang 1-3 di markas Manchester City. Meski begitu, Leicester tetap berpotensi menghadirkan bahaya, terutama lewat bomber utama mereka. Jamie Vardy, yang membobol gawang City, telah mencetak 12 gol dan tiga assist dalam 11 penampilan terakhirnya untuk Leicester di semua ajang. Lini belakang Liverpool yang dikawal Virgil van Dijk benar-benar harus mewaspadai Vardy. Lengah, mereka bisa saja menelan kekalahan pertamanya di Premier League musim ini. Pada pertemuan pertama di Premier League musim ini, pada pekan ke-8, MU menjinakkan Leicester 2-1 di Anfield. Gol pembuka Sadio Mane menit 40 dibalas oleh

James Maddison menit 80, dan Liverpool memastikan kemenangan lewat penalti James Milner menit 90+5. Liverpool perlu berjuang ekstrakeras jika ingin kembali merebut tiga poin dari lawan mereka ini. Sementara Leicester City sangat bernafsu memangkas jarak dengan Liverpool di klasemen. Leicester akan memberikan perlawanan sengit dalam laga Boxing Day. Salah satu faktor yang bisa membuat The Foxes menang adalah mereka harus meredam serangan Liverpool dari kedua fullback. Lewat skema itu, serangan balik dan permainan Leicester membuat Liverpool kehilangan poin. Leicester memang punya peluang besar untuk mengejutkan Liverpool di laga nanti. Performa apik bersama Brendan Rodgers dan dukungan suporter jadi nilai tambah bagi tuan rumah. Tapi The Red tetap saja difavoritkan memenangkan laga di Boxing Day ini. (BN/DOH)

IBADAH NATAL DI SUMUT AMAN .............. • DARI HALAMAN. 1 kan 103 pos pengamanan dan 38 pos pelayanan. "Harapan saya para personel keamanan supaya bertindak proaktif, memberikan pelayanan terbaik untuk warga Sumut," kata Martuani. Mengenai ancaman, kata Kapolda, masih sama seperti ancaman sebelumnya, yakni mulai dari kejahatan konvensional dan kejahatan jalanan. "Kemungkinan besar masih ada ancaman teroris, serangan teror baik di tempattempat ibadah maupun ter-

hadap personal kita. Kemudian ancaman lakalantas," katanya. Selain pengamanan di jalur darat, kata Kapolda, juga dilakukan pengamanan di jalur perairan. Pengamanan tersebut berupa pengecekan kelayakan kapal sebelum melakukan pelayaran. "Khususnya Danau Toba dan di perairan lainnya. Ada 7 dermaga di Danau Toba, tiga sudah saya kunjungi dan saya sudah perintahkan Kapolres untuk mengecek betul masalah kelayakan kapal," ujarnya. (DA)

SETELAH RAMPOK BANK, PRIA INI BAGIKAN UANG SAMBIL BERTERIAK "SELAMAT NATAL" • DARI HALAMAN. 1 setelah dia merampok Academy Bank di Colorado Springs pada Senin (23/12) sore. Polisi mengatakan Oliver telah "mengancam penggunaan senjata" dan meninggalkan bank dengan uang tunai yang tidak disebutkan jumlahnya. Juru bicara kepolisian belum dapat dihubungi untuk dimintai komentar, tetapi stasiun televisi Colorado Springs KKTV mengutip saksi mata Dion Pascale melaporkan bahwa Oliver melangkah keluar bank dan melemparkan uang "ke mana-mana." "Dia mulai membuang uang keluar dari tas sebelum berteriak, "Selamat Natal," kata stasiun TV itu mengutip Pascale.

Pascale mengatakan orang-orang di jalanan mengambil sebagian uang itu dan mengembalikannya ke bank ketika Oliver berjalan ke Starbucks, duduk dan tampaknya menunggu polisi untuk menangkapnya, The Denver Post mengutip polisi yang mengatakan "ribuan dolar" masih belum ditemukan, menambahkan tidak ada indikasi Oliver menggunakan senjata dalam perampokan itu. Oliver, yang digambarkan dalam foto-foto polisi memiliki rambut abu-abu dan putih dan janggut putih yang lebat, ditahan di penjara El Paso County dan dijadwalkan untuk muncul di pengadilan pertamanya pada Kamis hari ini. Tidak diketahui apakah dia memiliki pengacara atau tidak dalam persidangan itu. (OKZ)


Kamis 26 Desember 2019

andalas Lugas & Cerdas PENERBIT PT. Star Media Internusa PEMBINA ISKANDAR ST Dr Eggi Sudjana SH MSi PEMIMPIN UMUM/PEMIMPIN REDAKSI/PENJAB Agus Salim Ujung WAKIL PEMIMPIN UMUM MA Siddik Surbakti WAKIL PEMIMPIN REDAKSI Gusliadi Ritonga PEMIMPIN PERUSAHAAN Amiruddin WAKIL PEMIMPIN PERUSAHAAN Septho MANAGER UMUM Zulham Efendi Parinduri KEUANGAN Dina Rizky SIRKULASI Wati Br Sitorus IKLAN Dani SEKRETARIS REDAKSI Dian Purnama Sari REDAKTUR Hamdani Nasution, Dedi Afrizal, Robenson Sidabariba, M Yunan Siregar, Asiong STAF REDAKSI Asril Tanjung, Irwan Ginting, Thamrin Samosir, Desrin Pasaribu, Maguslim, Ahmad Fuad Siregar PENASEHAT HUKUM Syahril SH SpN; Nur Alamsyah SH MH; Abu Bokar Tambak SH MHum; A Herwan Bispo SH, H. Syafrizal SH. MH ALAMAT REDAKSI/ TATA USAHA Jalan T Amir Hamzah Ruko Kompleks Griya Riatur Indah No. 182-184-186 Medan TARIF IKLAN Iklan Warna (FullColour) Rp. 15.000/mm kolom Iklan Hitam Putih Rp 10.000/mm kolom Iklan Keluarga/Ucapan Selamat Rp 3.500/mm kolom TELEPON (061) 8449800 FAKSIMILE (061) 8462800 EMAIL REDAKSI:andalas.redaksi@gmail.com andalasnewsmedan@gmail.com IKLAN: marketingandalas@gmail.com PENCETAK PT. SUMATERA JAYA GRAFIKA Jalan Paduan Tenaga No.2 Medan Telp: 061-7366732 Isi di Luar Tanggungjawab Pencetak

EDITORIAL

Natal dan Semangat Kebhinekaan KETUA MPR RI Bambang Soesatyo mengatakan, perayaan Hari Natal 2019 bisa dijadikan momentum memperkuat semangat kebhinekaan di Indonesia. Hal itu disampaikan Bambang melalui keterangan tertulisnya, Selasa (24/12). Menurut Bambang, kemajemukan agama yang ada di Indonesia adalah sumber kekuatan utama Bangsa Indonesia, bukan sumber perpecahan. Sekali lagi, momen perayaan Natal ini harus menjadi suatu momentum yang baik bagi seluruh umat. "Ajaran agama mengajarkan kebaikan, harus dapat kita jadikan acuan untuk membangun bangsa dan negara Indonesia. Sehingga, melalui momentum Perayaan Natal, bangsa Indonesia dapat semakin dipersatukan," kata Bambang Soesatyo. Pada tahun ini terdapat fenomena menarik dan menggembirakan. Yakni semakin banyak umat Islam secara terbuka menyampaikan ucapan Selamat Hari Natal dan Tahun Baru 2020 melalui medsos. Ucapan itu tentu ditujukan kepada terutama saudara-saudara yang beragama kristiani di manapun berada, khususnya yang berada di Negara Republik Indonesia. Dalam hal ini, kita mengajak semua pihak di negeri ini, agar senantiasa memperkokoh semangat kebhinekaan dengan cara menjaga persatuan dan kesatuan sebagai entitas bangsa yang besar dan berkeadaban, sekaligus membangun jalinan persaudaraan kemanusiaan (ukhuwah insaniyyah). Semua pihak diminta dapat mengedepankan sikap saling menghargai satu sama lain. Kendati berbeda suku dan agama, bangsa Indonesia tetap bersatu dalam bingkai NKRI. Perbedaan yang ada tidak boleh menjadi faktor pemicu terjadinya gesekan dan kegaduhan di tengah masyarakat. Mari kita kedepankan sikap saling menghargai satu dengan yang lain serta menyatukan sikap untuk mewujudkan Indonesia yang aman, damai, makmur, dan berkeadilan. Bangsa Indonesia terdiri dari ratusan suku, sekian agama, banyak budaya, tapi kita tetap bersatu dalam bingkai NKRI, Pancasila, dan Undang-Undang Dasar 1945. Momentum Natal tahun ini memang sudah sepatutnya dapat menjadi sarana refleksi diri dan menunjukkan cinta kasih kepada sesama. Diharapkan, Natal dan Tahun Baru kali ini dipenuhi dengan kedamaian dan komitmen memperkokoh semangat kebhinekaan sebagaimana dikemukakan Bambang Soesatyo di atas. Momentum Natal dan Tahun Baru kali ini hendaknya juga dapat dijadikan sebagai sarana bagi kita semua, supaya tidak lupa bercermin sekaligus merefleksikan diri sebagai sebuah bangsa dalam mengimplementasikan rasa cinta kasih kepada sesama anak bangsa. Terkait dengan pelaksanaan perayaan Natal serta menyambut kehadiran tahun baru 2020, apresiasi tinggi kita sampaikan kepada para pimpinan Polri dan TNI beserta jajaran, yang telah bekerja ekstra keras, sehingga perayaan Natal di Tanah Air tahun ini berlangsung dengan sangat kondusif dan penuh sukacita. (**)

MEDAN KITA

harian andalas | Hal.

2

Jafaruddin: Remaja Masjid Benteng dan Filter Keimanan Umat Deli Serdang-andalas Remaja Masjid harus mampu menjadi benteng keimanan umat Islam serta menjadi filter menghadapi tantangan global yang semakin mengkhawatirkan di masa kini dan akan datang. Ketua Fraksi Nusantara DPRD Sumut, Jafaruddin Harahap SPd MSi mengemukkan hal itu saat membuka acara secara resmi Pekan Olah Raga Seni dan Dakwah (Porsea) Badan Koordinasi Remaja Masjid (BKRM) Tanjung Morawa, Selasa (24/12) di Komplek Yayasan Nurul Amaliyah II Dagang Krawang Tanjung Morawa, Deli Serdang.

BERSAMA Anggota DPRD Sumut Jafaruddin Harahap diabadikan bersama usai pembukaan Porseni. Acara dihadiri Ketua BKRM Deli Serdang Ustaz Hengki Syahputra, Kepala Desa Dagang Kerawang Jamilah dan tokoh masyarakat lainnya. Jafaruddin mengatakan, tantangan umat Islam ke depan semakin berat. Budaya westernisasi dan liberalisasi akan selalu meruntuhkan keimanan umat

Islam. Bahkan, sekarang atheis juga sudah berkembang di kalangan remaja dan kaum milenial. "Sudah banyak sekarang di kalangan remaja tidak mengakui adanya Tuhan," beber Jafaruddin yang juga Sekretaris DPW PPP Sumut. Jafaruddin menambahkan Allah SWT sudah me-

ngingatkan kepada umat Islam bahwa mereka itu tidak pernah ridho kepada kamu, sehingga kamu mengikuti budaya mereka. Karena itu, anggota dewan dari daerah pemilihan Kabupaten Deli Serdang ini mengaku kegiatan Porseni dan dakwah dibuat BKRM Tanjung Morawa adalah kegiatan positif yang mam-

pu membentengi dan sebagai filter bagi umat Islam dalam menghadapi tantangan itu. Kegiatan Porseni dan dakwah digelar 24-25 Desember 2019 dengan jumlah peserta 600 orang lebih, dengan berbagai katagori perlombaan yaitu:lomba hafalan surah pendek kategori putra 84 orang dan putri 120. Azan, yakni anak-anak 75 dan dewasa 35. Lomba mujawwad anak, putra 35 dan putri 43. Kemudian mujawwad dewasa yakni putra 35 dan putri: 27, lomba mewarnai putra 13 dan putri 23 dan lomba panahan putra 16 dan putri 4. Marathon putra 22, pildacil putra 14 dan putri 24, da'i muda putra 13 dan putri 10. Gerak jalan putra 5 dan putri 9, musik religi 7, volk song 8. (UJ)

Konsulat AS Tawarkan Beasiswa ke Mahasiswa UMSU Medan-andalas Konsulat Amerika Serikat (AS) memberi tawaran beasiswa kepada mahasiswa Universitas Muhammadiyah Sumatera Utara (UMSU) yang ingin melanjutkan studi ke negeri Paman Sam itu. “Amerika menjadi idaman banyak orang untuk belajar. Terlebih lagi karena Amerika menyediakan banyak beasiswa,” ungkap Konsulat AS untuk Pulau Sumatera Guy Margalith di Kampus UMSU, Jalan Kapten Mukhtar Basri, Medan, baru-baru ini. Guy mengapresiasi UMSU yang sangat terbuka dan responsif mengembangkan modernisme dan keberagaman. Dia senang bertemu mahasiswa yang menyambutnya dengan ramah dan penuh kehangatan.

SWA FOTO - Konsulat AS untuk Pulau Sumatera Guy Margalith berswafoto dengan mahasiswa UMSU, di Kampus Jalan Kapten Mukhtar Basri, Medan. Kehadiran Konsul AS di kampus UMSU sebagai narasumber seminar yang digelar Program Studi Bahasa Inggris Fakultas Keguruan dan Ilmu Pendidikan (FKIP). Seminar mengangkat

tema “Studying In The U.S:Application And Scholarship Information And Tips For Writing Personal Statements” dibuka secara resmi oleh Wakil Rektor (WR) III UMSU Dr Rudianto

MSi dan diikuti puluhan dosen dan mahasiswa FKIP UMSU. Hadir dalam acara, WR I UMSU Dr Muhammad Arifin Gultom SH MHum, Dosen Tamu Program RELO Rosetta Marie Buick, Dekan FKIP Dr Afrianto Nasution MPd, WD I Dra Hj Syamsuyurnita MPd, WD III Dr Dewi Kesuma Nasution, MHum dan Ka Prodi Bahasa Inggris Mandra Saragih SPd MHum. Dalam sambutannya, Rudianto menjelaskan, kerja sama UMSU dengan AS sudah berlangsung lama. Ke depan UMSU akan terus membangun sinergi dengan AS dan banyak negara lainnya dan menjadikan UMSU kampus internasional. Kini, UMSU terus gencar melakukan kerja sama dengan berbagai lembaga dan pergu-

ruan tinggi asing. “Kerja sama itu bagian dari Program Internasionalisasi UMSU menuju Wordclass University,” ujarnya Selain itu, kata Rudianto, ini merupakan bentuk komitmen UMSU mendukung program Internasionalisasi PTMA yang kini lagi digalakkan Majelis Diktilitbang Muhammadiyah. Sedangkan Dekan FKIP UMSU Dr Efrianto Nasution MPd menjelaskan, selama ini kerja sama UMSU dengan Konsulat Amerika sudah berlangsung intensif. “Berbagai tema kuliah umum sudah digelar. Bahkan melalui RELO (Regional English Lenguage Office) Amerika Serikat menempatkan dosen Bahasa Inggris untuk mengajar di UMSU,” jelasnya. (HAM)

Pemko Medan Gelar Zikir dan Doa di Malam Ganti Tahun Medan-andalas Dalam rangka menyambut malam pergantian tahun, Pemko Medan kembali akan menggelar Doa dan Dzikir bersama di Lapangan Merdeka Medan, Selasa (31/12). Kegiatan ini digelar sebagai wujud rasa syukur kepada Allah SWT, sebab sepanjang tahun 2019, Kota Medan aman dan kondusif serta terhindar dari berbagai bencana. Demikian terungkap dalam Rapat Persiapan Pelaksanaan Kegiatan Pergantian Tahun 2019-2020 di Balai Kota Medan, Kamis (19/12) yang dipimpin Asisten Pemerintahan (Aspem), Musadad Nasution. Selain dzikir dan doa bersama, malam pergantian tahun 2019 menjadi 2020 juga akan dirangkaikan dengan sejumlah kegiatan lainnya, seperti bazar kuliner, tarian multi etnis serta pertunjukan music dengan menampilkan Sandwich, Saka Motion Band, Albi D’Academy serta Intan Baiduri D’Academy. Dihadapan perwakilan OPD terkait, diantaranya Dinas Pariwisata, Satpol PP,

Rapat Persiapan Pelaksanaan Kegiatan Pergantian Tahun 2019-2020 di Balai Kota Medan, Kamis (19/12) yang dipimpin Asisten Pemerintahan (Aspem), Musadad Nasution. Dinas Kebersihan dan Pertamanan (DKP), Dinas Perhubungan, Dinas Kesehatan, Dinas Kominfo, Dinas Pencegah dan Pemadam Kebakaran (P2K) serta perwakilan BKD&PSDM dan Kecamatan Medan Barat, Musadad seluruh OPD terkait dapat saling berkoordinasi serta menjalankan tugas pokok dan fungsi (tupoksi) dengan sebaik-baiknya. “Dengan koordinasi dan sinergitas yang baik diantara OPD terkait, Bapak Plt Walikota berharap agar perayaan malam pergantian tahun dapat berjalan lancar dan masyarakat pun dapat menikmatinya dengan te-

nang dan nyaman,” kata Musaddad. Untuk itu, tegas Musaddad, para OPD yang telah menerima uraian tugas dapat melaksanakan tugas dengan penuh tanggungjawab. Jika pun ada kendala, segera dikoordinasikan sehingga Dzikir dan Doa Bersama serta rangkaian hiburan yang digelar untuk warga Kota Medan dapat berjalan dengan lancar seperti yang diharapkan. “Selain sebagai ungkapan rasa syukur dengan menggelar Dzikir dan Doa Bersama, kita juga ingin memberikan hiburan yang menarik bagi masyarakat

dalam menyambut malam pergantian tahun bersama anggota keluarganya. Jadi, ini menjadi tanggung jawab kita semua untuk mensukseskannya,” ungkapnya. Kepada DKP, Musadad, menginstruksikan agar mempersiapkan petugas kebersihan dan tempat sampah agar lokasi acara tetap bersih serta toilet umum. Kemudian, Satpol PP Kota Medan diminta siaga dan berkoordinasi dengan aparat TNI dan Polri untuk menjaga keamanan lokasi, sehingga pelaksanaan Dzikir dan Doa Bersama, serta pelaksanakan malam hiburan hingga malam pergan-

tian tahun berjalan dengan aman dan lancar. Selanjutnya kepada Dishub, Musaddad, minta agar menurunkan personel dengan kekuatan penuh, guna mengatur lalu-lintas sehingga masyarakat yang mengikuti Dzikir dan Doa Bersama serta menyaksikan malam pergantian tahun dapat merasa tenang dan nyaman saat menuju lokasi, termasuk ketika pulang. Dalam pengaturan lalulintas, Dishub diminta bersinergi dengan Satlantas Polrestabes Medan. “Untuk Dinas Kominfo, segera persiapkan spanduk dan banner pemberitahuan di beberapa titik strategis terkait dengan pelaksanaan Dzikir dan Bersama, serta rangkaian kegiatan lainnya yang akan digelar untuk menyambut malam pergantian tahun. Dengan demikian seluruh rangkaian kegiatan yang dilaksanakan sampai kepada masyarakat dan masyarakat pun beramai-ramai menghadirinya. Semoga kerja keras kita membuahkan hasil yang maksimal,” harapnya. (BEN)

Panitia Natal PWI Kunjungi Wartawan Senior Rediman Damanik Medan-andalas Masih dalam rangkaian perayaan Natal tahun 2019, Panitia Natal Persatuan Wartawan Indonesia (PWI) dan wartawan Sumut mengunjungi Drs Redihman Damanik MSi, wartawan senior di kediamannya Jalan Perhubungan Desa Marendal II Kecamatan Patumbak, Kab Deliserdang, Selasa (24/12). Sebagaimana diketahui, Sekretaris pertama Panitia Natal PWI (2010) ini mengalami sakit dan belum bisa melakukan aktivitas sediakala. Rombongan panitia dipimpin Ketua Panitia Jonris G Purba turut hadir Sekretaris Benny Pasaribu, Bendahara Donna Hutagalung, Wakil Ketua Charles Daulay, Sahat Simatupang dan Adol Frian Rumaijuk.

MENGUNJUNGI - Panitia Natal PWI dan wartawan Sumut mengunjungi Drs Redihman Damanik MSi, wartawan senior di kediamannya Jalan Perhubungan Desa Marendal II Kecamatan Patumbak, Kab Deliserdang. Redihman dan keluarga berterima kasih atas kunjungan kasih itu. Dia berpesan, agar dalam perayaan natal senantiasa menjadi pembawa kesejukan bagi seluruh jurnalis atau wartawan dan keluarga di Suma-

tera Utara, khususnya yang merayakan Natal. "Kita tahu, natal itu adalah hadirnya penebus dalam kesederhanaan dan ketulusan. Demikianlah kita hendaknya, dalam perayaanperayaan natal dan dalam

melakukan tugas sebagai pewarta kabar atau informasi kepada masyarakat," ujarnya. Didampingi istri dan dua putranya, Redihman mengucapkan selamat natal bagi seluruh panitia dan juga wartawan di Sumut. Kondisi Redihman saat masih dalam perawatan dan belum bisa berjalan, otot motoriknya kaku dan menurut analisa medis terjadi gangguan jaringan saraf. Melalui rombongan panitia, wartawan Sumut berdoa agar kesembuhan yang dari Tuhan bisa dirasakan wartawan senior tersebut. Juga diserahkan sebagai bentuk tali kasih kepada Redihman. "Kami hanya bisa berdoa, agar Abang kami bisa segera pulih dan kembali berga-

bung dengan kita dalam rutinitas sebagai wartawan. Natal wartawan tahun ini terasa kurang tanpa kehadiran Abang," kata Ketua Panitia Jonris G Purba. Untuk itulah, lanjutnya, panitia hadir dan menemui Redihman untuk bersilaturahmi. Pada kesempatan itu juga, sebelum panitia meninggalkan kediaman Redihman, dilakukan doa bersama. Sebagai informasi, Perayaan Natal PWI dan Wartawan Sumut telah usai dilakukan pada Jumat 20 Desember 2019 di Aula Raja Inal Siregar, Kantor Gubernur Sumut. Sebelumnya panitia juga telah melakukan kegiatan kunjungan kasih ke panti asuhan dan sejumlah rekan wartawan yang mengalami sakit. (WAN)


Kamis 26 Desember 2019

MEDAN KITA

harian andalas | Hal.

3

Pemko dan DPRD Medan Sepakati 20 Propemperda 2020

Sebanyak 63 orang Panitia Pengawas Pemilu (Panwaslu) Kecamatan se Kota Medan resmi dilantik yang ber tugas pada pemilihan Wali K ot a dan bertugas Kot ota Wakil Wali K ot a Medan ttahun ahun 2020 di Sudirm an Kot ota Sudirman Ballroom, Le Polonia Jalan Sudirman, Medan, Senin (23/12).

Pemko Medan Harap Panwaslu Kecamatan Kawal Pilkada 2020 Medan-andalas Sebanyak 63 orang Panitia Pengawas Pemilu (Panwaslu) Kecamatan se Kota Medan resmi dilantik yang bertugas pada pemilihan Wali Kota dan Wakil Wali Kota Medan tahun 2020 di Sudirman Ballroom, Le Polonia Jalan Sudirman, Medan, Senin (23/12). Panwaslu Kecamatan ini dilantik langsung Ketua Bawaslu Kota Medan Payung Harahap. Pelaksana Tugas (PLT) Wali Kota Medan Ir. H. Akhyar Nasution, M.Si diwakili Kepala Badan Kesatuan Bangsa dan Politik (Kesbangpol) Kota Medan Sulaiman Harahap turut hadir dan menyaksikan pelantikan itu, mengatakan Pemko Medan menyambut baik pelantikan ini dan mengucapkan selamat bertugas kepada seluruh Panwaslu Kecamatan yang baru dilantik. "Selamat atas pelantikan Panwaslu Kecamatan, selamat melaksanakan tugas sesuai dengan ketentuan yang berlaku. Sudah tugas panwas mengawal pemilihan umum agar berjalan transparan." kata Sulaiman. Sulaiman juga berharap nantinya pemilihan Wali Kota dan Wakil Wali Kota Medan mendatang ini dapat berlangsung dengan lancar. "Kita semua juga berharap, Panwaslu Kecamatan ini dapat menjalankan tugasnya dengan baik, dapat pula menindak jika ada hal-hal yang tidak berjalan sesuai dengan prosedur dan aturan yang berlaku, sehingga Pemilihan Kepala Daerah 2020 mendatang menjadi pemilihan yang langsung, umum, bebas dan rahasia sesuai dengan yang kita inginkan," ucapnya. Ketua Bawaslu Kota Medan Payung Harahap mengatakan ke- 63 orang ini masing-masing perwakilan di tiap kecamatan yang ada di Kota Medan. Untuk menjadi Panwas Kecamatan juga harus melalui beberapa tahapan ujian, seperti seleksi CAT dan tes wawancara dengan fokus menggali komitmen dan integritas calon. "Mereka yang berhasil lolos di semua tahapan, hari ini diambil sumpahnya dan berkewajiban menjalankan tugasnya saat Pemilihan Wali Kota dan Wakil Wali Kota Medan 2020 mendatang," kata Ketua Bawaslu Kota Medan. Menurut Payung Harahap, Panwas Kecamatan ini nantinya akan melakukan pengawasan pada penyelenggaraan event elektoral di tiap kecamatan di Kota Medan. “Tugas Panwas Kecamatan adalah mengawasi kegiatan Pemilukada tingkat kecamatan. Orang-orang terpilih ini telah melalui proses seleksi yang cukup ketat makanya sangat diharapkan kehati-hatiannya dan juga tanggung jawab akan tugasnya bisa dijalankan dengan baik,” tuturnya.(GSC)

Medan-andalas Sebanyak 20 Rancangan Program Pembentukan Peraturan Daerah (Propemperda) Kota Medan disetujui dan disepakati untuk menjadi Rancangan Peraturan Daerah (Ranperda) Kota Medan Tahun 2020. Persetujuan ini ditandai dengan penandatanganan Konsep Kesepakatan Bersama Propemperda oleh Ketua DPRD Medan, Hasyim, dan Plt Wali Kota Medan, Akhyar Nasution, diwakili Sekda dalam Rapat Paripurna Penetapan Propemperda di Gedung DPRD, Senin (23/12). Adapun 20 Propemperda tersebut terdiri dari 13 Ranperda berasal dari eksekutif (Pemko Medan) dan 7 Ranperda merupakan usulan atau inisiatif anggota DPRD Medan. Diharapkan Propemperda yang telah disepakati ini nantinya dapat menjadi acuan dan pedoman yang kuat untuk mewujudkan dan menata Kota Medan menjadi lebih baik lagi. Dengan disepakatinya Propemperda tersebut, Plt Wali Kota dalam sambutannya yang disampaikan Sekda mengatakan nantinya Propemperda tersebut dapat dibahas secara bersama-sama. Terlebih Propemperda yang diajukan tersebut menjadi prioritas yang sesuai dengan perkembangan kebutuhan masyarakat, sehingga memberi manfaat secara signifikan. “Kami berharap Propem-

Pen andat angan an K onsep K esepakat an Bersam a Propemperda oleh K etua DPRD Medan, Hasyim, dan Plt Walikot a Medan, enandat andatangan anganan Konsep Kesepakat esepakatan Bersama Ketua alikota Akhyar Nasution, diwakili Sekda dalam Rapat Paripurna Penetapan Propemperda di Gedung DPRD, Senin (23/12). perda yang diajukan dan disepakati ini dapat dibahas secara bersama-sama dengan sebaikbaiknya dan sesuai dengan peraturan perundang-undangan yang berlaku sehingga dapat melahirkan suatu Perda yang baik yang mencakup aspek kehidupan masyarakat,”

kata Sekda. Oleh karenanya, Sekda, mengucapkan terima kasih kepada seluruh pihak yang telah berkontribusi dan mencurahkan pikiran untuk mewujudkan Propemperda tersebut. Sekda berharap, peraturan daerah yang ada menjadi acuan

dan pedoman untuk dalam merencanakan serta menjalankan roda pemerintahan yang semakin baik demi mewujudkan pembangunan kota. “Terima kasih atas perhatian semua pihak yang telah diberikan. Kita harus optimis bahwa apa yang kita rancang dan canangkan

dapat membantu tugas dan tanggung jawab kita dalam menjalankan roda pemerintahan di Kota Medan. Dengan begitu, kita sama-sama dapat mewujudkan cita-cita Kota Medan menjadi kota multikultural yang berdaya saing, humanis, sejahtera dan religius,” harapnya.(SBC)

Rumah Digusur Saat Mau Natalan

Pelindo Dinilai tak Manusiawi

Belawan-andalas Perobohan rumah warga di Badan Deli, Belawan oleh Pelindo I disoroti publik. Aksi itu dinilai tak manusiawi, karena mengganggu warga yang akan merayakan Misa dan Natal. "Apapun alasannya ini bukan sikap yang terpuji dari Pelindo 1 Belawan. Ini tidak manusiawi karena warga mau merayakan Misa dan Natal tapi rumah mereka dirobohkan. Ini menciderai hak asasi," ujar Bakal Calon Walikota Medan, Dr H OK Edy Ikhsan SH MA ketika diwawancarai,

Selasa (24/12/) di Medan. Edy yang selama ini diketahui sebagai aktivis kemanusiaan itu menilai, pembongkaran rumah warga jelang Natal seolah ingin mempertontonkan kekuasaan dan kewenangan tanpa melihat momentum. "Seakan-akan kekuasaan dan kewenangan itu bisa digunakan sesuka hati tanpa memikirkan orang yang akan beribadah. Ini menyakitkan," ujar Dosen Hukum USU. Edy menilai seharusnya para pengambil kebijakan di Pelindo I bisa menahan diri

untuk melewatkan waktu Natal yang merupakan hari yang sangat penting bagi ummat Nasrani.Di sisi lain, Edy Ikhsan juga menyarankan Pelindo I Belawan segera menyediakan hunian sementara bagi warga yang rumahnya dirobohkan. "Saudara kita yang di sana mau Natalan. Apakah kita bisa membayangkan bagaimana sakitnya perasaan mereka saat hari bahagia ternyata bersama keluarga harus sirna oleh bentuk-bentuk kesewenangwenangan," tukas Edy Ikhsan.

Sebelumnya diberitakan 40 rumah warga Lingkungan 14, Kelurahan Bagan Deli, Kecamatan Medan Belawan dirobohkan dengan alat berat, beberapa jam sebelum berlangsung malam Natal. "Tolonglah kami pak, kami ini mau natalan, janganlah rumah kami, tempat kami berteduh, tempat berdoa bersama keluarga pada malam Natal ini dirobohkan, tunggulah setelah Natal," ujar Derina Br Simanjuntak (65), warga Lingkungan 14, Kelurahan Bagan Deli.

Manager SDM dan Umum Pelindo 1 Cabang Belawan, Khairul Ulya menyatakan, ada sekitar 40 bangunan liar ditempati warga dirobohkan, karena bangunan tersebut terkena pelebaran Jalan Pelabuhan Raya yang merupakan akses jalan keluar masuk pelabuhan peti kemas. Kepada warga sebelumnya, katanya, telah diberi uang pindah sebesar Rp 7,5 juta, namun sebagian warga masih bertahan menempati lahan tersebut hingga batas akhir yang diberikan.(GSC)

Open House Natal Kapolda Sumut

Gubsu dan Forkopimda Berkunjung Pererat Silaturahmi Medan-andalas Rayakan Natal, Kepala Kepolisian Daerah (Kapolda) Sumatera Utara (Sumut) Irjen Pol Drs Martuani Sormin MSi bersama keluarga menggelar Open House di rumah dinasnya, di Jalan Jenderal Sudirman, Medan, Rabu (25/12). Gubernur Edy Rahmayadi dan Ketua TP PKK Sumut Nawal Edy Rahmayadi, serta unsur Forkopimda Sumut berkunjung mempererat silaturahmi. Hadir di antaranya Sekretaris Daerah Provinsi (Sekdaprov) Sumut R Sabrina beserta jajaran Organisasi Perangkat Daerah (OPD) Pemerintah Provinsi (Pemprov) Sumut, Panglima Kodam I/BB MS Fadhilah, Ketua DPRD Sumut Baskami Ginting, Danlantamal I Belawan Abdul Rasyid, Panglima Kosekhanudnas III Djohn Amarul, Komandan Lanud Soewondo Meka Yudanto, Kajati Sumut Fachruddin Siregar, Wakil Kapolda Sumut Mardiaz Kusin Dwihananto beserta jaja-

Gu bsu Ed ayadi bersam aK etua TP PKK Sum ut Na wal Gubsu Edyy Rahm Rahmayadi bersama Ketua Sumut Nawal Edy Rahmayadi menghadiri Open House Perayaan Natal 2019 yang digelar Kapolda Sumut Martuani Sormin di rumah dinasnya, Jalan Jenderal Sudirman, Medan, Rabu (25/12). ran dan keluarga besar Polda Sumut. Menyambut kedatangan tamu, Kapolda Martuani Sormin mempersilahkan untuk menikmati hidangan yang telah tersaji. Jajaran Forkopimda tampak saling menyapa dan beramah-tamah. Suasana keakraban menyelimuti ruangan, tambah hangat ketika dihibur

dengan nyanyian didendangkan oleh penyanyi. Mengucapkan selamat datang, Martuani mengatakan, perayaan Natal di Sumut berlangsung kondusif, aman, tertib, dan lancar. "Semua ini tentu tidak mungkin hanya karena penggelaran kekuatan TNIPolri maupun aparat keamanan pemerintah, melainkan juga

karena partisipasi aktif dan dukungan masyarakat Sumut," tuturnya. Untuk kawasan Danau Toba, kata Martuani, disiapkan petugas di setiap dermaga untuk mengawasi dan memastikan kelancaran mobilitas masyarakat. "Ada petugas untuk mengawasi manifes, memastikan fasilitas keselamatan, kapal tidak boleh over kapasitas, dan lainnya. Cukup kejadian Tiga Ras jadi pelajaran bagi kita," ucap Martuani. Selanjutnya, dirinya pun meminta dukungan untuk memberantas narkotika di Sumut. Katanya, ia tidak segan memproses polisi yang juga terlibat. Kemudian, togel juga harus diberantas. "Terima kasih untuk kehadiran Bapak/Ibu, selamat Natal bagi yang merayakan. Walaupun masih baru menjadi Kapolda, tetapi saya merasa silaturahmi dengan Forkopimda Sumut langsung cair. Mudahmudahan ke depan, kita terus kompak dan bersinergi untuk

Sumut," tutupnya. Momentum Silaturahmi Gubernur Edy Rahmayadi kemudian menyampaikan ucapan terima kasih dan selamat merayakan Natal. "Atas nama Pemerintah Provinsi Sumut, saya ucapkan selamat merayakan hari Natal untuk saudarasaudara kami yang merayakan. Kita jadikan momentum ini untuk silaturahmi dan berkumpul bersama keluarga, sanak saudara," ucap Edy. Memetik nilai-nilai universal Natal dan menyambut tahun baru 2020, Edy mengajak seluruh jajaran Forkopimda untuk senantiasa memelihara kedamaian dan kerukunan umat beragama di Sumut. Kemudian, memperbaharui semangat menyambut tahun 2020 untuk Sumut lebih baik dari tahun-tahun sebelumnya. Usai ramah-tamah dan menyantap hidangan, dilanjutkan dengan foto bersama dan kembali ke kediaman masingmasing.(WAN)

Pemerintah Didesak Terapkan Pemasangan Stiker Penerima Bantuan Medan-andalas Sejumlah warga di Kecamatan Medan Timur mendesak pemerintah agar menerapkan aturan pemasangan stiker atau tanda khusus bagi warga yang menerima bantuan dari pemerintah seperti Program Ke-

luarga Harapan (PKH), BPJS PBI. Pasalnya,banyak diantaranya warga kondisinya mampu menikmati bantuan dari pemerintah. "Kami minta kepada pemerintah menerapkan aturan pemasangan stiker atau tanda

khusus bagi penerima bantuan pemerintah. Karena kini banyak warga mampu, tetapi menikmati bantuan pemerintah," ujar Wagimin Setio warga Jalan Jemadi, saat mengikuti reses I Tahun 2019, anggota Fraksi PKS DPRD Medan,

Irwansyah, S.Ag, SH, Minggu (23/12). Dia mengaku, banyak terjadi warga resah karena ternyata warga mampu menerima bantuan dari pemerintah. "Masyarakat resah karena program pemerintah tidak tepat sasaran.

Ada diantaranya warga memiliki mobil dan sepeda motor mendapat bantuan. Begitu juga warga yang rumahnya bertingkat juga ada menerima bantuan dari pemerintah seperti BPJS Kesehatan gratis," paparnya. Dengan adanya pemasangan stiker dan tanda khusus lainnya, kata dia, warga yang memang mampu menjadi malu. "Dengan pelebelan dan pemasangan tanda khusus, warga yang kondisi ekonomi ada menjadi malu," tambahnya. Anggota DPRD Medan, Irwansyah mendukung usulan warga terkait pelebelan dan pemberian tanda khusus di rumah warga yang menerima bantuan dari pemerintah. "Saya kira usulan ini sangat bagus. Lagi pula, dibeberapa daerah pelebelan dan pemberian tanda khusus sudah dilakukan," jelasnya. Irwansyah mengaku, seluruh usulan warga akan ditampung dan dilaporkan melalui rapat paripurna. "Jadi usulan yang ditampung di reses akan kami laporkan melalui rapat paripurna," imbuhnya.(THA)

BWF


HUKUM & KRIMINAL

Kamis 26 Desember 2019

harian andalas | Hal.

4

Pengedar Sabu Desa Sei Lunang Ditangkap Polres Tanjung Balai Tanjung Balai-andalas Petugas Satuan Reserse Narkoba Polres Tanjung Balai menangkap seorang nelayan, Ilham Chaniago (34), warga Dusun I, Desa Sei Pasir, Kecamatan Sei Kepayang Timur, Kabupaten Asahan, karena diduga melakukan tindak pidana penyalahgunaan narkotika jenis sabu, Selasa (24/12) sekira pukul 13.30 WIB. Dari tersangka disita barang bukti, 1 plastik klip transparan diduga berisi narkotika jenis sabu dengan berat kotor 1,16 gram, 1 kotak rokok, 1 lakban kuning, uang Rp 10.000, 1 unit sepeda motor Honda Beat biru nomor polisi BK 3006 VBL dan 1 unit handphone (HP)hitam. Kapolres Tanjung Balai, AKBP Putu Yudha Prawira, Selasa (24/12) mengatakan, tersangka ditangkap atas informasi masyarakat yang layak dipercaya. Disebutkan, di sekitar Desa Sei Lunang, Kecamatan Sei Kepayang Timur, Kabupaten Asahan, ada seorang laki-laki memiliki narkotika

Petugas mengapit tersangka setelah berhasil diamankan. jenis sabu. "Berdasarkan informasi tersebut, personel Unit II Opsnal Satres Narkoba Polres Tanjung Balai, melakukan penyelidikan dan penangkapan terhadap tersangka," terang Putu Yudha Prawira. Dijelaskannya, sebelum ditangkap, tersangka tengah mengendarai sepeda motor sehingga segera dihentikan

kemudian digeledah dan ditemukan satu buntalan kuning berisi sabu dari dalam kotak rokok miliknya. Kepada petugas, tersangka mengakui narkotika jenis sabu tersebut miliknya. "Selanjutnya, tersangka dan barang bukti dibawa ke Polres Tanjung Balai untuk proses hukum," pungkas Putu Yudha Prawira.(SB)

Kepala Rut an K elas IIb Tarutung men Rutan Kelas menyyerahkan remisi secara simbolis

58 Napi Rutan Tarutung Terima Remisi Natal

Tarutung-andalas Kepala Rumah Tahanan Negara Kelas IIB Tarutung, Sumatera Utara Henri Alfa Edison Damanik, Rabu (25/12), mengatakan sebanyak 58 narapidana di rutan ini menerima remisi Natal 2019 dari Kementerian Hukum dan Hak Asasi Manusia RI. Ia mengatakan remisi diberikan bagi narapidana yang telah memenuhi syarat untuk diusulkan, yakni berkelakuan baik, mengikuti program pembinaan di rutan dengan baik, dan telah menjalani minimal 6 bulan masa pidana. "Besaran remisi yang diberikan sesuai masa pidana setiap narapidana sebagaimana diatur dalam Keputusan Presiden Nomor 174 Tahun 1999. Perlu saya ungkapkan, tidak ada narapidana yang melanggar tata tertib selama menjalani pembinaan di Rutan Tarutung," katanya

pula. Napi yang mendapatkan remisi terdiri dari 21 orang mendapat remisi 15 hari, 35 orang mendapat remisi 1 bulan, 1 orang mendapat remisi 1 bulan 15 Hari, dan 1 orang mendapat remisi 2 bulan. "Dalam pemberian remisi, pemerintah membedakannya menjadi dua jenis yakni Remisi Khusus (RK) I, dan Remisi Khusus (RK) II," ujarnya pula. Dia menyebutkan, dalam RK I, narapidana hanya mendapatkan pengurangan hukuman dari sisa pidananya, sedangkan RK II dibebaskan karena masa pidananya langsung habis setelah mendapat remisi. Sebanyak total 58 narapidana yang mendapat remisi, satu orang narapidana dinyatakan dalam kategori RK II dan langsung bebas.(ANT)

Tim SAR gabungan mencari korban kecelakaan maut Bus Sriwijaya di Sungai Lematang, Rabu (25/12).

2 Korban Bus AKAP Sriwijaya Ditemukan, Total Ada 34 Orang Tewas Palembang-andalas Dua penumpang bus AKAP Sriwijaya kembali ditemukan dalam keadaan meninggal dunia, setelah bangkai dari bus Sriwijaya dievakuasi ke pinggir sungai oleh tim SAR gabungan, Rabu (25/12). Ditemukannya dua jenazah lagi membuat jumlah korban yang meninggal bertambah jadi 34 orang. 6 korban terakhir

masih dilakukan identifikasi oleh DVI Polda Sumsel. "Pukul 10.35 WIB ditemukan 3 korban, pukul 12.55 WIB ditemukan kembali 1 jenazah, kemudian pada pukul 15.22 WIB dua korban lagi ditemukan. Semuanya sudah dibawa ke rumah sakit Besemah Pagaralam," kata Dayu Willy, Humas Basarnas Kantor SAR Palembang.

Senin 23 Desember 2019, Kecelakaan tunggal terjadi pada bus Antar Kota Antar Provinsi (AKAP) Sriwijaya, di Jurang Liku Pematang, Desa Perahu Dipo, Kecamatan Pagaralam Selatan Sumatera Selatan. Penumpang yang terdaftar di PO Bengkulu jurusan Palembang hanya berjumlah 30 orang lebih, namun diperjalanan jumlah penumpang terus

bertambah menjadi 50-an penumpang. Sopir bus dan satu kernet ditemukan tewas terjebak dalam bus yang masuk ke sungai usai terjun ke jurang. Saat ini, tim gabungan dari Basarnas, Tagana, TNI, Polri dan masyarakat masih melakukan evakuasi untuk memastikan tidak ada korban lagi. (OKZ)

PEMERAS SOPIR TRUK DI BELAWAN DITEMBAK

Belawan - andalas Petugas kepolisian meringkus dan menindak tegas tersangka pemerasan dan penganiayaan dengan menembak kakinya karena selama ini meresahkan sopir truk di Belawan. Tersangka SA (30), warga Belawan Bahari, Kecamatan Medan Belawan mendapat dua butir timah panah di kaki kirinya karena melakukan perlawanan dan berusaha kabur ketika hendak ditangkap. Informasi diperoleh menyebutkan, penangkapan tersangka berawal dari 17 Desember sekitar pukul 03.30 WIB lalu. Seorang pengemudi truk muatan kayu rambung, Ramadhona (35), warga Kota Tebing Tinggi dihadang tersangka bersama rekannya yang kini buron (DPO) saat melintas di simpang Sicanang. Di bawah ancaman sebilah pisau, korban dipaksa untuk menyerahkan uang sebesar Rp 20 ribu kepada tersangka.

"Saya tidak berikan sehingga pelaku memecahkan kaca samping kanan mobil dengan menggunakan kayu balok. Ser-

pihan kacanya mengenai rusuk kanan sehingga robek dan berdarah," kata Ramadhona. Sementara, Kapolres Pela-

buhan Belawan, AKBP MR Dayan mengatakan, tersangka telah dibawa ke rumah sakit atas luka tembaknya dan kasusnya masih dalam proses pengembangan. "Tersangka terpaksa ditembak karena menyerang petugas saat akan ditangkap," kata Dayan, Rabu (25/12/2019). Kapolres menjelaskan, dari hasil pemeriksaan sementara diketahui tersangka sudah sering melakukan pemerasan terhadap sopir truk. Tersangka tak segan menganiaya warga setempat bila berani melaporkan aksinya kepada polisi. Dari tangan tersangka, penyelidik menyita barang bukti pisau dan potongan baju korban serta sejumlah uang. "Kita masih mengejar pelaku lainnya. Pastinya polisi berkomitmen untuk memberantas kejahatan," tegas Dayan. Atas perbuatannya, tersangka dikenakan pasal 368 subsider 351 KUHP dengan ancaman minimal 5 tahun penjara.(MTC)

"Kita ringkus berdasarkan laporan pihak gereja. Sejumlah gereja melaporkan telah kehilangan barang berharga. Kita lakukan penyelidikan dan terduga pelaku kita ketahui keberadaannya, dan berhasil kita amankan," ujar Kasat Reskrim, kemarin. Namun, sambung Kasat Reskrim, terduga pelaku sebelum berhasil diamankan sempat mencoba untuk melarikan diri.

"Benar, saat kita amankan terduga pelaku mencoba melarikan diri sehingga kita terpaksa melakukan tindakan tegas terukur di bagian kaki dengan terlebih dahulu memberi tembakan peringatan ke udara," kata Sastra. "Ada dua kali tembakan di bagian dua kaki terduga pelaku. Sudah kita bawa untuk mendapatkan perawatan medis. Kasusnya masih dalam penyidikan lanjut dengan meminta kete-

rangan sejumlah korban dan saksi," ujarnya. Adapun barang bukti diamankan dari tersangka, terdiri 1 mixer, satu equalizer, satu speaker aktif, satu stabilizer, satu linggis diduga digunakan untuk beraksi, satu unit sepeda motor Honda Supra sebagai transportasi dalam menjalan kan aksinya. "Untuk pelaku kita amankan di rumah kosnya," pungkas Sastra.(RTA)

Polisi memapah tersangka pemerasan usai menjalani perawatan luka tembaknya.

Polri: Bantah "Geng Solo" Mutasi Jabatan di Polri Melalui Mekanisme Polres Tanah Karo Tembak Pencuri di Rumah Ibadah Jakarta-andalas Kadiv Humas Polri, Irjen Polisi Mohammad Iqbal menegaskan, mutasi jabatan di Polri telah melalui mekanisme yang berlaku. "Mutasi jabatan di Polri ada mekanismenya. Melihat rekam jejak dan lewat (pertimbangan) Wanjakti (Dewan Kepangkatan dan Jabatan Tinggi)," kata Irjen Pol Iqbal saat dihubungi ANTARA di Jakarta, Rabu (25/12). Pernyataannya membantah tudingan LSM Indonesia Police Watch (IPW) soal "Geng Solo" yang kariernya meroket di Polri. "Geng Solo" yang dimaksud adalah para perwira Polri yang pernah menjabat di Solo, Jawa Tengah. Iqbal pun membantah adanya kelompok-kelompok di tubuh Polri. "Sama sekali tidak ada parameter geng-gengan," katanya.

Sebelumnya, IPW menuding Presiden Joko Widodo telah membangun "Geng Solo" di Polri. "Geng Solo" pun kariernya moncer. Namun, melesatnya karier perwira tinggi "Geng Solo" dinilai merusak sistem karier di Polri. "IPW melihat keresahan di internal Polri. Mereka merasakan slogan Promoter bukan lagi Profesional, Modern, dan Terpercaya, melainkan sudah jadi Promosi Orang-orang Tertentu," kata Ketua Presidium IPW Neta S Pane. Menurut Neta, sah saja bila Jokowi memilih para pati yang dahulu berdinas di Solo. Namun, hal itu jangan sampai merusak sistem karier yang sudah dibangun Polri sejak lama. Neta mencatat ada tiga perwira tinggi mantan Kapolresta Surakarta, yang kariernya melesat. Kapolda NTB Irjen Pol Nana

Sujana ditunjuk sebagai Kapolda Metro Jaya. "Ini pertama kali dalam sejarah Polri, ada kapolda dari luar Jawa yang langsung jadi Kapolda Metro Jaya," katanya. Kemudian, Irjen Pol Listyo Sigit Prabowo yang kini menjabat Kabareskrim Polri. "Selama ini perwira yang menjadi Kabareskrim adalah irjen senior yang pernah menjabat kapolda tipe A," katanya. Selanjutnya, Brigjen Pol Ahmad Lutfi usai menjabat Kapolresta Surakarta mendapat promosi sebagai Wakapolda Jawa Tengah. "Perwira nonAkpol (bukan lulusan Akademi Kepolisian) ini menjadi wakapolda setelah mengikuti pendidikan. Biasanya usai pendidikan, perwira Polri menjabat posisi di Mabes Polri dengan pangkat tetap kombes. Baru kemudian dipromosikan jadi brigjen," urai Neta.(ANT)

Puluhan Personel Penjinak Bom Sterilisasi 21 Gereja Prioritas Medan-andalas Puluhan personel penjinak bom (Jibom) dari Brimob Polda Sumut dikerahkan melakukan sterilisasi, jelang misa atau ibadah malam Natal dan puncak perayaan Natal 2019. Polisi memperketat pengamanan di sejumlah gereja di Medan. "Pengerahan tim ini dilakukan untuk memberikan rasa aman dan nyaman kepada umat Kristiani dalam menjalankan ibadah Natal," kata Kasubden Jibom Gegana Brimob Polda Sumut, AKP Daud Pelawi di sela-sela

sterilisasi di Gereja Katedral Jalan Pemuda, Selasa (24/12). Selain di tempat ibadah itu, polisi juga melakukan sterilisasi di sejumlah gereja prioritas. Khusus di Medan, sedikitnya 21 gereja prioritas diamankan. Polisi juga tetap melakukan pengamanan terhadap seluruh gereja meski tak masuk dalam daftar prioritas. "Sterilisasi oleh jibom ini dilakukan untuk mengantisipasi adanya benda mencurigakan atau bahan peledak dan hal lainnya yang dapat mengganggu pelaksanaan ibadah,"

sebutnya. Satu per satu kursi atau bangku di dalam gereja diperiksa. Setiap sudut ruangan gereja juga diperiksa menggunakan metal dektektor. Pintu keluar masuk gereja juga dijaga ketat. Di beberapa gereja, personel polisi berjaga dilengkapi dengan detektor. Selain pengamanan gereja, polisi juga memperketat pengamanan di sejumlah objek vital dan jalan-jalan arteri yang dilintasi saat musim libur akhir tahun. (ANT)

Tanah Karo-andalas Polres Tanah Karo berhasil meringkus KS (40), warga Tanah Karo di Desa Sumbul, Kecamatan Kabanjahe, Kabupaten Tanah Karo, karena kasus dugaan pencurian di dalam rumah ibadah gereja, Jumat (20/ 12) sekitar pukul 14.00 WIB. Kapolres Tanah Karo melalui Kasat Reskrim AKP Sastra Tarigan SH didampingi BKO Humas, Peltu J Sitepu, mengakui penangkapan KS.

EDARKAN SABU DI DESA SEI MERAN

Polres Langkat Ringkus Warga Pulau Kampai Rudiansyah Putra (31), warga Dusun VII Sei Buluh, Desa Pulau Kampai, Kecamatan Pangkalan Susu, Kabupaten Langkat, diamankan aparat Reserse Narkoba Polres Langkat, Sabtu (21/12) sekitar pukul 19.30 WIB. Kapolres Langkat AKBP Doddy Hermawan SIK melalui Kasat Reserse Narkoba AKP Adi Haryono SH kepada andalas Selasa (24/ 12) mengatakan, keberhasilan pengungkapan kasus narkoba itu masih terus dikembangkan guna mengungkap jaringan tersangka. Menurut Adi Haryono, penangkapan tersangka bermula dari informasi masyarakat, mengaku resah

Tersangka pengedar sabu diamankan bersama barang bukti yang diedarkannya. karena adanya seorang lakilaki memiliki narkotika jenis sabu sering melakukan transaksi di jalan umum Desa Sei Meran, Kecamatan Pangkalan Susu, Kabupaten Langkat.

Informasi berharga tersebut langsung disikapi AKP Adi Haryono dengan memerintahkan Kanit I Reserse Narkoba Iptu Rudy Sahputra bersama timnya melakukan penyelidikan.

Setelah melakukan penyamaran sebagai pembeli, akhirnya petugas berhasil 'menjebak' tersangka untuk melakukan transaksi. Tersangka langsung disergap begitu memperlihatkan barang bukti sabu. Kepada petugas, tersangka mengakui barang bukti sabu kemasan besar tersebut miliknya diperoleh dari seorang bandar yang kini sedang dalam pengejaran. Tersangka menyebut, terlibat dalam peredaran barang haram narkoba, belum lama ini. Uang hasil praktik ilegal tersebut digunakan untuk memenuhi kebutuhan hidup sehari-hari dan foyafoya. "Untuk proses hukum selanjutnya, Kanit I dan team langsung memboyong tersangka ke Mako Polres Langkat," pungkas Kasat Reserse Narkoba.(DN)

BWF


HUKUM & KRIMINAL

Kamis 26 Desember 2019

harian andalas | Hal.

5

Warga Diimbau Waspadai Perekrutan Banser Diduga Ilegal Meulaboh-andalas Ketua Pengurus Cabang Nahdlatul Ulama (PCNU) Kabupaten Nagan Raya, Provinsi Aceh Teungku Muhammad Qudra mengimbau kepada seluruh masyarakat agar mewaspadai perekrutan petugas Barisan Ansor Serbaguna (Banser) di daerah ini. "Kami imbau kepada masyarakat di Kabupaten Nagan Raya agar tidak terpengaruh dengan informasi penerimaan anggota Banser di Nagan Raya, karena sejauh ini pengurus NU di Nagan Raya atau di provinsi juga belum mendapatkan pemberitahuan secara resmi," kata Teungku

Muhammad Qudra, didampingi Sekretaris Teungku Said Muhazar, di Meulaboh, Rabu (25/12). Menurutnya, legalitas organisasi badan otonom (banom) Nahdlatul Ulama seperti Ansor di Nagan Raya sejauh ini, sudah tidak berlaku karena seluruh kepengurusannya sudah lama berakhir beberapa tahun lalu. Tetapi, baru-baru ini pihaknya banyak mendapatkan pertanyaan dan pengaduan dari masyarakat di Nagan Raya yang menyatakan akan ada perekrutan Banser NU dengan jadwal pada pertengahan Januari 2020 mendatang.

"Sekali lagi ditegaskan bahwa tidak ada perekrutan petugas Banser di Nagan Raya, kalau pun ada itu ilegal. Kami minta polisi mengambil tindakan tegas," kata Teungku Muhammad Qudra menambahkan. Selain kepengurusan PCNU Nagan Raya, organisasi badan otonom NU yang saat ini legalitasnya diakui adalah Ikatan Pelajar Nahdlatul Ulama (IPNU) Kabupaten Nagan Raya yang dipimpin oleh Ibnu Katsir. Sedangkan badan otonom lainnya sampai saat ini belum terbentuk dan belum memiliki kepengurusan yang baru, katanya pula.(ANT)

Tim Jibom Brimob Jeulikat melakukan proses pengamanan benda diduga bom rakitan.

WARGA TEMUKAN BOM RAKITAN SISA KONFLIK ACEH

Lhokseumawe-andalas Warga Dusun Cot Mon Turab, Gampong Blang Pulo, Kecamatan Muara Satu, Kota Lhokseumawe menemukan bom rakitan diduga sisa konflik Aceh. Benda berbahaya tersebut ditemukan seorang warga saat menggali tanah membuat septic tank (WC). Bom rakitan sisa konflik Aceh itu ditemukan oleh Syukri (46), Rabu (25/12) sekitar pukul Kondisi kaca pintu depan Kantor K ecam at an Mont asik, Aceh Besar Kecam ecamat atan Montasik, Besar,, yang pecah.

Kantor Kecamatan Montasik Aceh Besar Dirusak Massa Banda Aceh-andalas Kantor Kecamatan Montasik, Kabupaten Aceh Besar, dirusak puluhan orang yang picu persoalan tapal batas gampong atau desa. Camat Montasik Edwar di Lambaro, Aceh Besar, Rabu (25/12), menyebutkan perusakan terjadi karena spontanitas massa yang meminta diri ikut membongkar tapal batas desa. "Akibat insiden tersebut, pintu kantor camat rusak, kaca jendela kecil pecah. Begitu pula, sejumlah pot bunga ikut rusak. Kerusakan hanya di bagian luar saja," kata Edwar menyebutkan. Edwar menuturkan, kejadian berawal ketika masyarakat Desa Atong yang masuk wilayah Kecamatan Montasik menghubunginya mengajak membongkar tapal batas desa. Tapal batas tersebut dipasang masyarakat Desa Datamakmur,

Kecamatan Blangbintang, Aceh Besar. Namun, karena bersamaan dengan kegiatan lain, Edwar mengatakan dirinya tidak bisa datang. Masyarakat tetap memaksa dirinya, hingga akhirnya Edwar kembali ke kantornya. "Setiba di kantor, saya melihat banyak polisi dan kondisi depannya rusak. Kejadian sebelum salat Zuhur. Masalah ini sudah diselesaikan," kata Edwar. Edwar menyebutkan insiden tersebut dipicu persoalan tapal batas Desa Atong dan Desa Datamakmur. Masalah batas desa ini terjadi sejak beberapa tahun lalu. Upaya penyelesaian sudah beberapa kali dilakukan. "Setelah insiden ini, kami bersama unsur muspika akan duduk bersama tokoh masyarakat dan Badan Pertanahan Nasional membahas masalah tapal batas desa tersebut," kata Edwar.(ANT)

Pengusaha Properti ‘Koboi Jalanan Ber-Lamborghini’ Berakhir di Tahanan Jakarta-andalas Abdul Malik, pria pengusaha properti, kini harus berurusan dengan polisi. Ulahnya main senjata mengancam dua remaja mengantarkannya ke sel tahanan Polda Metro Jaya. Peristiwa bermula di Kemang, Jakarta Selatan, Sabtu (21/12) selepas pukul 16.00 WIB sore. Dua remaja pelajar berjalan kaki. Abdu Malik dari belakang melaju menggunakan mobil Lamborghini warna oranye bernomor polisi B-27-AYR. Ade Nurma, orang tua salah satu dari dua orang remaja itu, menjelaskan peristiwa yang dialami anaknya. Dua remaja itu hanya bercanda sambil menunjuk mobil Lamborghini yang dikemudikan Abdul Malik. Mereka bersuara ke arah Abdul Malik, "Mobil bos!" Entah apa yang terjadi pada Abdul Malik. Pengusaha pro-

120 cm. Temuan itu kemudian dilaporkan Syukri bersama temannya ke Polsek setempat. “Syukri beserta tiga rekannya sedang melakukan pekerjaan pengalian saluran induk septic tank (sanimas) dengan kedalaman sekitar 120 Cm. Mereka menemukan bungkusan karung putih setelah diteliti diduga bom rakitan, lalu diberitahukan ke pihak Polsek Muara Satu,” urainya.

Selanjutnya, tim Jibom Brimob Jeulikat datang ke lokasi untuk mengamankan benda tersebut. “Sekira Pukul 11.30 WIB, personel Kapolsek Muara Satu mendatangi lokasi. Sekira pukul 15.20 WIB personel Sat Brimob Jeulikat tiba di TKP mengamankan benda diduga bom tersebut," katanya. Selanjutnya benda tersebut diamankan tim Jibom ke markas di Jeulikat untuk diperiksa.(MUL)

Tronton “Adu Banteng” dengan Dump Truk, 2 Pengemudi Selamat

Sergai-andalas Peristiwa kecelakaan lalu lintas (laka lantas) "adu banteng" terjadi antara truk tronton box bernomor polisi BM 8581 JU dengan dump truk BK 9855 EI di Jalan umum Medan Tebing Tinggi Km 44 - 45, Selasa (24/ 12) sekira pukul 10.25 WIB. Peristiwa itu terjadi persis di Dusun II Desa Sei Sijenggi, Kecamatan Perbaungan, Kabupaten Serdang Bedagai (Sergai). Informasi diperoleh, kejadian berawal saat mobil truk tronton datang dari arah Medan menuju Tebing Tinggi. Setibanya di Tempat Kejadian Perkara (TKP), diduga mendahului dan kurang hati-hati sehingga tronton box tersebut oleng ke kanan menabrak dump truk. Pengemudi truk tronton dikemudikan Idel Vitri (35), warga Pagar Baru, Desa Pangkalan, Kecamatan Pangkalan Kota, Lima Puluh mengalami lecet tangan kanan, pelipis kiri lecet dan kaki kiri sakit. Sedangkan pengemudi dump truk Arifin Siregar (50),

BWF Dua kendaraan berat ringsek setelah "adu banteng", Selasa (24/12) warga Jalan SM Raja No 34 Medan RT: 5/2, Teladan Barat, Kota Medan, mengalami luka lecet telinga kanan, kaki kanan lecet, tangan kiri memar dan

berobat di RSU Trianda. "Akibat kejadian tersebut, kedua pengemudi mengalami luka ringan dan kedua kendaraan yang mengalami

kerusakan diamankan di Pos Lantas Sei Sijenggi," kata Kasat Lantas Polres Sergai, AKP Agung Basoni melalui Kanit Laka Iptu Sawalluddin.(GOS)

Polrestabes Siagakan 3.310 Personel Antisipasi Kejahatan Nataru Abdul Malik berjaket gelap (kanan) dan polisi. perti ini tidak terima. Dia kemudian meminta dua remaja itu berhenti, namun tak dituruti. Pistol yang ada di genggamannya dikeluarkan. "Yang keluar adalah senjata yang diletupkan ke atas. Itu satu kali pertamanya. Terus, kemudian dikejar, diletupkan lagi satu kali. (Mereka dua remaja) Dipaksa jongkok, yang bersangkutan tidak mau, (pistol) diletupkan lagi. Jadi tiga kali letusan senjata itu," tutur Kepala Bidang Humas

Polda Metro Jaya, Kombes Yusri Yunus, dalam konferensi pers di Mapolres Jakarta Selatan, Jalan Wijaya, Kebayoran Baru, Jaksel, Selasa (24/12). Polisi bergerak. Abdul Malik dicokok polisi di kediamannya, di Pejaten Barat, Jakarta Selatan, Senin (23/12) sekitar pukul 22.00 WIB, pada hari itu juga. Pistol jenis Beretta kaliber 32 berikut 3 selongsong peluru dan 9 peluru aktif disita. Mobil Lamborghini-nya juga disita.(DTC)

Nelayan Hilang di Perairan Tapteng Ditemukan Tewas Tapteng-andalas Johar Tambunan (47), nelayan hilang di perairan Tapanuli Tengah (Tapteng) akhirnya ditemukan dalam keadaan tewas, Selasa (24/12). Saat ditemukan, warga Huta Nabolon Kecamatan Tukka Kabupaten Tapteng ini dalam posisi mengambang. Humas Pencarian dan Pertolongan (SAR) Medan, Sariman Sitorus ketika dikonfirmasi membenarkan, jasad warga Tapteng sudah ditemukan setelah sempat hanyut dan hilang di Perairan Muara Nibung Tapteng sejak Minggu (22/12). “Benar, jasad korban ditemukan dalam keadaan tidak bernyawa,” ujar Sariman

11.30 WIB. “Bom rakitan itu ditemukan Syukri saat menggali septic tank bersama dua rekannya. Kondisi bom bundar itu sudah berkarat dan dibalut dengan karung. Ukurannya 50 x 10 cm, diujung ada kabel hitam,” terang Kapolres Lhokseumawe, AKBP Ari Lasta Irawan melalui Kabag Humas Salman Alfarisi. Kata dia, bom rakitan itu ditemukan di lubang sedalam

Sitorus. Diterangkannya, penemuan jasad pria itu setelah tim SAR gabungan dari Pos SAR Sibolga, Polairud Sibolga, Baharkam Mabes Polri, dan BPBD melakukan pencairan selama tiga hari. “Tepat hari ketiga, pada Selasa (24/12) sekitar pukul 11.00 WIB, pencarian pun membuahkan hasil. Korban kita temukan di Pulau Sitingkus sekitar sejauh 10 mil dari lokasi ia terseret,” terang Sariman Sitorus. Selanjutnya, sambung Sariman, tim gabungan melakukan evakuasi terhadap jasad korban dari Pulau Sitingkus menggunakan kapal boat. “Korban langsung dieva-

kuasi menuju pondok Batu. Kemudian, diserahkan kepada pihak keluarga menggunakan ambulans ke rumah duka,” sebutnya. Diberitakan sebelumnya, seorang nelayan hilang di perairan Tapteng tepatnya di Perairan Muara Nibung, Minggu (22/12). Pria tersebut hanyut karena terserat air laut yang sedang pasang sesaat hendak memancing ikan bersama temannya, Sapta Hutagalung. Korban berhasil ditemukan tim SAR gabungan setelah melakukan pencairan selama tiga hari. Johar Tambunan ditemukan sudah tak bernyawa.(KKC)

Medan-andalas Kapolrestabes Medan, Kombes Pol Dadang Hartanto, meninjau pos pengamanan (Pos Pam) Polsek Percut Seituan di Jalan William Iskandar, Desa Medan Estate, Kecamatan Percut Seituan, Selasa (24/12). Kunjungan untuk memastikan kesiapan Pos Pam di wilayah jajaran Polrestabes Medan, jelang perayaan Natal 2019 dan Tahun Baru (Nataru) 2020. Dadang mengatakan, seba-

nyak 14 pos telah didirikan dan personel telah disiagakan di setiap pos terdiri dari pos pengamanan, pelayanan, dan simpatik. “Untuk pos pelayanan dan pos simpatik kita arahkan di daerah Pancurbatu menuju Berastagi. Sebab, di sana jalur wisata dan keluar kota jadi cukup padat,” katanya. Dadang menjelaskan, objek pengamanan yang akan dilakukan adalah rumah ibadah, kawasan perekonomian, dan kawasan wisata. Pos berfungsi

untuk melakukan pemantauan di lokasi yang diprediksi ada kerawanan. Untuk personel gabungan yang disiagakan di 14 pos sebanyak 3.310 yang ditempatkan di masing-masing pos. Sementara pelayanan kesehatan, disiagakan beberapa unit mobil ambulan dari Dinas Kesehatan. “Personel yang ditempatkan terdiri dari TNI, Polri, pemerintah daerah setempat dan didukung juga oleh Dinas Perhubungan dan adik-adik

Pramuka,” jelas Dadang. Sementara, Kapolsek Percut Seituan, Kompol Aris Wibowo, mengatakan pos pengamanan yang berada di simpang Aksara dijaga oleh 16 personel gabungan dari TNI, Polri dan Dinas Perhubungan. “Pos ini akan melakukan pemantauan arus lalu lintas jelang Natal dan Tahun Baru. Lalu kejahatan Curanmor, Curas, serta Curat, premanisme dan aksi teror,” pungkasnya.(WOL)

PELAKU LAIN 4 TAHUN PENJARA

Urine 45 Sopir Angkutan Umum Diperiksa Menjelang perayaan Natal dan tahun baru 2020, 45 sopir bus angkutan umum dites urinenya oleh petugas Badan Narkotika Nasional (BNN) Kabupaten Deli Serdang bekerja sama dengan Polres Deli Serdang di Terminal Terpadu Lubuk Pakam, Jalan Lintas Lubuk Pakam, Deli Serdang, Selasa (24/12). Kapolresta Deli Serdang, AKBP Yemi Mandagi SIK menyebutkan, sudah melakukan pemeriksaan urine terhadap 45 sopir bus angkutan umum dan barang bawaan bus tersebut. "Maksud dan tujuan dilakukannya pemeriksaan

Sejumlah sopir angkutan umum menjalani tes urine. urine ini untuk menekan angka kecelakaan lalu lintas (lalin) menjelang Natal dan Tahun Baru serta menjaga keamanan penumpang yang akan mudik," sebutnya. Selain melakukan tes

urine bagi sopir bus antar lintas dan antar kota yang mengunakan narkoba, Polresta Deli Serdang bersama tim gabungan juga mengecek kondisi layak pakai kendaraan bermotor (ranmor) dan

barang-barang bawaan penumpang yang diduga membawa narkoba. "Kita lakukan tes urine ada sekitar 45 sopir bekerjasama dengan BNN Deli Serdang dan Pemkab Deli Serdang," ujarnya. (BSC)


EKONOMI 6 Mentan akan Isolasi Daerah Terjangkit Kolera Babi

Kamis

harian andalas | Hal.

26 Desember 2019

Dirut PDAM Tirtanadi Trisno Sumantri beserta rombongan saat meninjau IPA.

Nataru, PDAM Tirtanadi Siap Berikan Pelayanan Prima Medan-andalas Perusahaan Daerah Air Minum (PDAM) Tirtanadi Sumatera Utara (Sumut) memastikan kesiapan menghadapi perayaan Natal dan Tahun Baru (Nataru) dengan memberikan pelayanan prima. Hal itu dikatakan Direktur Utama PDAM Tirtanadi Sumut Trisno Sumantri dalam kunjungan ke beberapa instalasi pengolahan air (IPA), Senin (23/12). Kunjungan yang bertujuan untuk memastikan agar suplai air ke pelanggan tidak terganggu saat Tahun Baru, Trisno Sumantri didampingi Kepala Divisi (Kadiv) Produksi Andarianto, Kadiv Umum Nurlin, Kepala Bidang (Kabid) Plt Informasi dan Kominikasi Sekper Adenin Ginting, serta yang lainnya. Trisno Sumantri beserta rombongan yang tiba di IPA, langsung mengecek satu per satu tempat bak penampungan air hingga ke lokasi sumber air baku. Trisno Sumantri juga memastikan satu per satu peralatan pengolahan air yang ada di IPA sehingga kesemuanya

dipastikan dalam keadaan baik. "Harapan saya selama pelaksanaan perayaan Natal dan Tahun Baru ini, air jangan sampai terganggu dan semua keluhan masyarakat cepat ditanggapi," pesan Trisno Sumantri. Ia juga berpesan agar pelayanan kepada masyarakat pelanggan dilaksanakan hingga ke tingkat cabang sehingga diharapkan dapat cepat mengantisipasi keluhan pelanggan yang ada di cabang-cabang. Kepada pelanggan yang akan melaporkan keluhan diimbau dapat juga disampaikan melalui call center PDAM Tirtanadi di nomor 1500-922. Trisno pun meminta agar setiap keluha pelanggan yang disampaikan melalui call center agar segera ditanggapi oleh petugas sehingga pelanggan tidak kecewa atas pelayanan yang diberikan. PDAM Tirtanadi, lanjut Trisno Sumantri, akan terus berbuat yang terbaik untuk pelayanan di seluruh cabang selama perayaan Nataru. (GUS)

2020 Transaksi di SPBU Gunakan Nontunai Cirebon-andalas Direktur Pemasaran Ritel PT Pertamina Mas'ud Khamid mengatakan mulai 2020 pelayanan pembelian bahan bakar minyak (BBM) berbagai jenis di stasiun pengisian bahar bakar umum (SPBU) menggunakan transaksi nontunai. "Kami dorong transaksi di SPBU menggunakan nontunai. Apakah melalui akun bank atau 'e-money' atau LinkAja," kata Mas'ud saat meninjau pelayanan di SPBU tol Kanci Pejagan KM 228, Cirebon, Jawa Barat, Selasa (24/12). Mas'ud mengatakan Pertamina terus berupaya untuk melakukan digitalisasi SPBU, agar bisa melayani transaksi secara nontunai. "Sekarang ini SPBU kami sedang tahap instalasi digital sehingga penjualan bisa

dimonitor setiap waktu," ujarnya. Penerapan transaksi nontunai kata Mas'ud akan dilaksanakan pada akhir triwulan satu 2020 bersamaan dengan selesainya digitalisasi SPBU. Saat ini lanjut Mas'ud, penggunaan transaksi nontunai secara nasional baru sekitar 20-25 persen dan ini tentu masih sangat banyak tantangannya. "Kami masih punya tantangan 75 persen lagi dan ini akan kami kejar, agar bisa menggunakan transaksi nontunai," tuturnya. Mas'ud menambahkan dengan menggunakan transaksi nontunai, semua bisa terdata secara tepat dan memudahkan Pertamina menyiapkan stok BBM sesuai produk yang diminati.(INC)

Jakarta-andalas Virus demam babi Afrika saat ini menyebar di Sumatera Utara (Sumut). Menteri Pertanian Syahrul Yasin Limpo mengatakan pihaknya berencana mengisolasi daerah yang terkena wabah virus untuk mengantisipasi agar wabah itu tak semakin menyebar. "(Antisipasi) salah satunya dengan mengisolasi daerah yang terjangkit sangat total. Kemudian daerah lain harus sangat rutin tiap hari, harus cek apakah ada virus yang menyangkut. Tapi isolasi yang paling penting, isolasi untuk dia keluar wilayah itu yang kita

perketat, oleh pemerintah daerah setempat," ujar Syahrul di Rumah Dinas Menko Luhut di Jalan Widya Chandra V, Jakarta Selatan, Rabu (25/12). Dia juga memastikan virus demam babi Afrika itu tidak menyeluruh terjadi di Indonesia. Dia juga mengatakan Kementan telah bekerja sama dengan Pemprov Sumut untuk melakukan pengamanan di daerah yang terkena virus. "Jadi (virus) babi itu tidak menyeluruh seluruh Indonesia. Hanya ada di satu kabupaten yang paling tinggi, tapi kabupaten yang terjangkit tidak lebih dua, tiga. Oleh karena itu, katakanlah virus babi yang kita takutkan itu, kami sudah lakukan pengendalian secara maksimal dilakukan oleh para gubernur, para bupati dan jajaran pengaman yang ada. Tentu saja pengamanan sesuai prosedur, memang kita harus musnahkan di sana, dan itu

dalam proses," jelasnya. Diketahui, kasus kematian ternak babi di Sumut terjadi sejak 25 September 2019. Bermula dari Dairi, kemudian menyebar ke berbagai daerah. Sebagian peternak membuang bangkai-bangkai babi yang mati itu secara sembarangan, termasuk ke sungai sehingga menimbulkan persoalan lingkungan, terutama di Deli Serdang dan Kota Medan. Terkait ini, Pemprov Sumatera Utara (Sumut) menyiapkan dana Rp5 miliar untuk menangani wabah hog cholera yang membuat ribuan babi mati. Dana itu digunakan untuk mencegah wabah meluas. "Sementara Rp5 miliar, untuk babi. Belum kalau pemusnahan. Anda bayangin, babi di Sumatera Utara hampir mencapai 2 juta, kalau itu kali Rp3 juta aja per satu ekor babi sudah berapa itu jumlahnya," ujar Gubernur Sumut

Edy Rahmayadi di Medan, Kamis (19/12/2019). Virus Hog Cholera yang menyerang ternak babi di Sumut menyebabkan 30 ribu ekor babi mati. Dari uji laboratorium ditemukan dugaan virus flu babi Afrika (African swine fever). "Sudah 30 ribu, masih di 16 kota. Paling tinggi di Dairi, Karo, Deli Serdang," ujar Kepala Dinas Ketahanan Pangan dan Peternakan Sumut, Azhar Harahap kepada wartawan, Jumat (20/12/2109). Pemprov Sumut menurut Azhar masih terus berupaya mencegah penyebaran virus. "Langkah-langkah terus kita lakukan, dalam pengendalian, pengamanan. Melalui pemberian bio security, kemudian kita lakukan gas infektan kepada kandang-kandang, dan melarang ternak pindah dari satu tempat ke tempat lain," jelas Azhar. (DTC)

Libur Natal, Tol Trans Sumatera Dilintasi 475 Ribu Kendaraan Jakarta-andalas PT Hutama Karya (Persero) atau Hutama Karya mencatat 475 ribu kendaraan melintasi jalan Tol Trans Sumatera hingga H-1 Natal 2019. “Sekitar lebih dari 475 ribuan kendaraan telah kami layani sampai H-1 Natal kemarin," ujar Executive Vice President Divisi Operasi dan Pemeliharaan Jalan Tol Hutama Karya, J Aries Dewantoro dalam keterangan resmi yang di terima di Jakarta, Rabu (25/12). Aries mengatakan untuk kendaraan masuk, jumlahnya mencapai

238.280 kendaraan masuk. Peningkatan volume kendaraan yang cukup signifikan terjadi di Gerbang Tol (GT) Kayu Agung. Arus normal dari dan menuju Kayu Agung biasanya diakses oleh 1.295 kendaraan, namun dalam periode liburan dan arus mudik Nataru ini, kendaraan yang masuk dan keluar dari GT Kayu Agung bisa mencapai lebih dari 11.000 setiap harinya. “Kalau diperhatikan tren arus kendaraan, puncak arus mudik sepertinya merata di tanggal 22 Desember lalu hampir di semua ruas.

Peningkatan volume kendaraan ini masih dapat kami tangani dengan baik, belum ada laporan penumpukan kendaraan yang masif," kata Aries. Hutama Karya sendiri selalu sedia memberikan pelayanan optimal, seluruh petugas dan patroli selalu piket 24 jam sehari untuk membantu para pengendara. Secara total, sampai H-1 atau tanggal 24 Desember kemarin, total kendaraan masukdan keluar JTTS yang telah beroperasi dan fungsional tercatat menyentuh angka 475.493 kendaraan. Angka ini merupakan

akumulasi arus kendaraan masuk dan keluar JTTS di ruas tol Bakauheni – Terbanggi Besar, Terbanggi Besar –Pematang Panggang – Kayu Agung, Palembang – Indralaya, Medan – Binjai, dan Pekanbaru – Dumai. Arus kendaraan tercatat melalui Gerbang Tol (GT) Bakauheni, GT Kayu Agung, GT Palembang, GT Indralaya, GT Pekanbaru, GT Binjai, dan GT Helvetia. "Selain ruas-ruas tol yang sudah beroperasi, tahun ini kita juga melakukan uji coba publik untuk ruas Pekanbaru – Dumai seksi I sepanjang 9.5 KM," kata Aries. (ANT)

DISEWAKAN GUDANG 1 unit gudang di Jl. Letda Sujono, Lok. Strategis, Listrik, air, LT. 15 x 46, LB. 12 x 30, Harga Rp. 80 jt / Nego. Hub.

DIJUAL RUMAH 2 LANTAI PERMANENT

0853.6173.0505

- Luas tanah dan bangunan 67 m², SHM, 2 KT, 2 KM, dapur + kitchen set + kompor set. - Dinding wallpaper, ada balkon, garasi di bawah balkon, kamar mandi atas ada pemanas air, jemuran kain di belakang atas. Di Perumahan Gatsu Town Jl. Proyek Aluminium No. 1, Gatot Subroto Kec. Helvetia (di blkg. Ktr. Imigrasi) Medan. Pemilik langsung Ibu FONI MEGA, Harga 650 jt/nego. HP. 0812.1586.7778

DISEWAKAN Ruko 3½ tkt, (L=184 m²) dan ruko 2 tkt (L=325 m²) di Jl. H.M. Yamin Sp. Jl. Sentosa Baru (dekat Majestik), lok. strategis. Cocok untuk segala usaha khususnya home industry. Hub. 0821 6299 5678 – 0852 9719 4901

KOST 20 E - Kost 20 E (lantai dasar), Luas 4 x 20 m² = 39 jt/tahun (nego). - Kost 20 E, kamar AC, isi lengkap Rp. 1,5 jt/nego. Harian/bulanan, Jl. Karya Pembangunan No. 20 E Polonia (belakang Hermes Place Polonia).

Hub. 0813.1036.7296, 0852.6105.9263 Web.: www.kost

INDEKOST

Di daerah Jl. Turi Medan, daerah Teladan dekat kampus UISU, Kampus ITM, Kampus UMSU, Kampus STT Harapan. Alamat Lengkap: Jl. Turi, Gang UISU No. 25 Medan. Pas dibelakang Kampus UISU. Khusus untuk Pria (Laki-laki). Hubungi Erix. (0813-6155-8325) (0831-98884815)

DIJUAL CEPAT (BU) - 1 unit rumah tinggal 3½ tgkt beserta tanah ± 333 m², siap huni, 3 Kt, 2 Km lengkap air, listrik, AC, SHM. - 1 unit rumah tinggal 2 tgkt, 2 Kt, 2 Km, Uk. 4,5 x 14 m, SHM, siap huni. - 1 unit rumah tinggal 2½ tgkt, 4 Kt, 3 Km, Uk. 4,5 x 14 m, SHM, siap huni, sudah ada perabot. - 1 unit rumah tinggal 2 tgkt uk. 4x14 m beserta tanah ± 280 m², SHM. - 1 unit rumah tinggal 2 tgkt Uk. 6 x 16 m, type 96, siap huni, SHM. Semua di Jl. Karya - 1 unit Condominium Cambridge Tower Picasso, Lantai 7, uk. 200 m, ada taman, 3 Kt, 2 Km. - 1 unit rumah tinggal uk. 6x18, type 100, 2 tgkt, 3 Kt, Komp. Taman Ubud Pasar Merah. Hub. 08126

07 7073 081 160 71 388

DIJUAL RUMAH

DIJUAL SATU UNIT RUMAH BERLOKASI DI JL. SUMBAWA I NO.54, KOMP MARELAN INDAH DENGAN LUAS BANGUNAN 352 M2, LUAS TANAH 701M2, PLN,PAM DAN STATUS SHM. HUBUNGI . 081376213270


EKONOMI 7 Gaji Bulanan Bakal Diganti Upah Per Jam

Kamis

harian andalas | Hal.

26 Desember 2019

foto|Dok BPJT Kementeriann PUPR

Proyek Tol Trans Sumatera.

Lampung Hingga Aceh Tersambung Tol 2024 Jakarta-andalas Dirut PT Hutama Karya Bintang Perbowo menegaskan pembangunan Jalan Tol Trans Sumatera (JTTS) yang menghubungkan beberapa provinsi di Sumatera mulai dari Lampung hingga Aceh, akan selesai pada tahun 2024. "Pembangunan ini rencananya selesai pada tahun 2024 sesuai arahan Pak Presiden. Dan bisa digunakan secara menyeluruh dari Lampung sampai Aceh," kata Bintang Perbowo dikutip dari Antara, Rabu (25/12). Menurutnya, target itu sudah dikatakan sejak diresmikannya ruas tol Terbanggi Besar-Pematang PanggangKayu Agung. Selain itu, bila tol itu pada tahun 2024 selesai dikerjakan, berarti Lampung sampai dengan Aceh dapat terhubung dan mempermudah para pengendara yang ingin berpergian ke Provinsi Aceh, Medan, Padang, Pekan Baru, Jambi dan lainnya. "Tol ini merupakan salah satu jalan yang dapat menying-

kat waktu tempuh. Lampung sampai Palembang hanya 4 jam, yang biasanya sampai 12 jam," katanya Ia menjelaskan pembangunan jalan Tol Trans Sumatera ini harus mendapatkan dukungan dari berbagai pihak, salah satunya yaitu masyarakat, karena banyak sekali pembebasan lahan jalan tol ini terhambat karena masyarakat enggan melepasnya. "Tanpa dukungan masyarakat tidak mungkin selesai tepat waktu. Harus ada dukungan agar bisa selesai tepat waktu tanpa ada masalahmasalah yang berarti," ungkapnya. Direktur Utama (Dirut) PT Hutama Karya Bintang Perbowo melakukan peninjauan ruas Jalan Tol Trans Sumatera dari Gerbang Tol Bakauheni Selatan, Lampung Selatan sampai ke Gerbang Tol Palembang, Sumatera Selatan untuk mengecek kesiapan menghadapi transportasi libur Natal 2019 dan Tahun Baru 2020. "Ini kami tinjau Jalan Tol

Trans Sumatera dari Lampung sampai Palembang, Sumsel, dan mengecek beberapa rest area yang sedang dikerjakan," kata Bintang Perbowo, di Kalianda, Lampung Selatan, Selasa (24/12) Menurutnya, peninjauan ini untuk melihat kondisi rest area yang ada di Km 234 Mesuji, Lampung dan beberapa reast area lainnya yang sedang dalam tahap pengerjaan. Selain itu, dengan meninjau langsung turun ke lapangan ini, dapat memastikan bahwa Jalan Tol Trans Sumatera dari Bakauheni, Lampung Selatan sampai Palembang, Sumatera Selatan bisa dilalui oleh para pengendara. "Ya walaupun sudah benarbenar beroperasi, tetapi harus kita tinjau lagi. Karena, untuk jalur Terbanggi Besar-Pematangpanggang-Kayuagung baru benar-benar bisa dioperasikan 24 jam pada saat Natal dan Tahun Baru 2020. Sedangkan sebelumnya hanya berfungsi fungsional saja," katanya. (LIP6/ANT)

KAI Sumut Sudah Angkut 82.117 Penumpang Nataru Medan-andalas Kereta Api Indonesia (KAI) Sumatera Utara sejak 19 Desember sudah mengangkut 82.117 penumpang kereta api Natal dan Tahun Baru (Nataru) 2020. "Jumlah penumpang terus naik, tetapi tetap lebih rendah dari periode sama tahun 2018/2019 yang sudah 89.061 orang," ujar Manager Humas PT KAI Divre I Sumut, M Ilud Siregar di Medan, Rabu (25/12). Peningkatan penumpang terjadi pada KA Kelas Eksekutif (KA Sribilah dan KA Fakultatif Tanjung Balai

Ekspres) yang di tanggal 24 Desember mencapai 1.097 orang dari periode sama 2018 yang masih 540 orang. Adapun KA Kelas Bisnis (KA Sribilah, KA Fakultatif Tanjungbalai Ekspres dan KA Fakultatif Dolok Martimbang) sebanyak 1.734 penumpang KA Kelas Ekonomi (KA Sribilah Premium dan KA Putri Deli) sebanyak 4.588 penumpang. Sementara KA lokal (KA Srilelawangsa, KA Siantar Ekspres dan KA Cut Meutia) sebanyak 6.939 penumpang. M Ilud Siregar

menyebutkan hingga hari H Natal, tidak terjadi hambatan atau gangguan berarti dalam perjalanan KA. "Manajemen berupaya maksimal menjalankan tugas melayani penumpang angkutan Natal dan Tahun Baru," ujarnya. Dia mengingatkan calon penumpang agar melakukan pemesanan tiket kereta api melalui aplikasi resmi KAI Access. Pemesanan tiket melalui KAI Access untuk memudahkan dalam mendapatkan tiket Kereta Api serta menghindari antrean di loket stasiun. (ANT)

Jakarta-andalas Pemerintah saat ini tengah mengkaji sejumlah aturan terkait ketenagakerjaan seperti fleksibilitas jam kerja hingga proses rekrutmen maupun PHK. Hal itu akan diatur dalam RUU Omnibus Law. Soal upah, selalu jadi perdebatan setiap tahunnya di Indonesia, terutama dalam kaitannya dengan penetapan upah minimum di sejumlah daerah antara tiga pemangku kepentingan yakni pekerja, pengusaha, dan pemerintah. Terbaru soal upah minimum, diatur dalam Peraturan Pemerintah No 78/2015 tentang Pengupahan. Di mana formula kenaikan upah didasarkan pada inflasi ditambah pertumbuhan ekonomi. Untuk mengatasi perdebatan yang terjadi setiap tahun itu, pemerintah tengah menggodok alternatif sistem pengupahan berdasarkan prinsip fleksibilitas yang akan dimasukkan dalam beleid omnibus law. Pembahasan omnibus law

atau revisi undang-undang terkait perpajakan dan ketenagakerjaan masih berlangsung. Target penyerahan omnibus law ke DPR yang tadinya bakal dilakukan pada akhir tahun ini pun molor jadi paling lambat awal tahun depan. Menteri Ketenagakerjaan Ida Fauziyah mengatakan, salah satu hal yang membuat alotnya pembahasan omnibus law yakni karena sulitnya mempertemukan kepentingan pengusaha dan buruh atau tenaga kerja. Memang tidak gampang, butuh waktu, pasti mempertemukan antara kepentingan pengusaha dan tenaga kerja itu bukan hal yang gampang," ujar Ida, Rabu (25/12). Salah satu yang tengah dikaji yakni sistem upah berdasarkan jam. Saat ini dengan skema gaji tetap, pekerja yang masuk dengan jumlah hari yang berbeda tetap mendapatkan gaji yang sama. Sementara dengan upah per jam, upah yang diterima diterima pekerja sesuai dengan jam kerja. Skema pengupahan per jam sebenarnya sudah lumrah dilakukan di negara-negara maju. Ida menjelaskan, saat ini kementeriannya masih dalam proses inventarisasi dan mendengarkan masukan dari buruh dan dunia usaha misalnya terkait upah minimum dan pesangon. Selain itu juga dalam hal prinsip easy hiring dan easy firing yang sebelumnya sempat disebut oleh Menteri

Koordinator Bidang Perekonomian Airlangga Hartarto. "Kami masih dalam proses menginventarisir dan mendengar," ujar Ida. Adapun target penyelesaian draf omnibus law ketenagakerjaan dipastikan pada Januari 2020. Sebelumnya, Menko Airlangga menjelaskan, di dalam omnibus law ketenagakerjaan pemerintah bakal merevisi beberapa aturan mengenai gaji dan pesangon, prinsip easy hiring dan easy firing, hingga kemudahan untuk merekrut tenaga kerja asing. Selain itu, di dalam omnibus law juga bakal memperlonggar aturan mengenai fleksibilitas jam kerja. "Ini masih dibahas Kemenaker, belum final. Termasuk dengan upah, tapi pembahasan belum final," ujar dia. Airlangga sendiri menjelaskan, Omnibus Law Cipta Lapangan Kerja baru akan diajukan kepada DPR pada Januari 2020 mendatang. Kemudahan tenaga asing Airlangga menuturkan, RUU itu masih dibahas bersama Menteri Ketenagakerjaan Ida Fauziah dan beberapa isu lainnya soal gaji, isi hiring, isi firing, dan beberapa isu di UU Ketenagakerjaan. Nantinya bila disahkan, tenaga kerja asing atau ekspatriat bisa masuk dan bekerja tanpa birokrasi yang berbelit-belit dan panjang. "Tentunya beberapa hal

yang sudah dibahas isi hiring dan isi firing terkait dengan tenaga kerja asing terutama mengenai perizinin agar tenaga kerja ekspatriat itu bisa masuk tanpa birokrasi yang panjang," kata Airlangga. Selain itu, pihaknya masih membahas sejumlah aturan meliputi definisi jam kerja, pembedaan fasilitas antara UMKM yang basisnya adalah kesepakatan kerja dengan hakhak yang dijamin. "Kemudian terakhir yang dibahas adalah jenis-jenis pengupahannya dimungkinkan berbasis perhitungan jam kerja atau perhitungan harian. Itu yang kami bahas," ucap dia. Sebagai informasi, Omnibus Law bertujuan untuk meningkatkan daya saing dan mendorong investasi. Selama ini, hambatan utama dalam peningkatan investasi dan daya saing adalah terlalu banyaknya regulasi, baik di tingkat pusat maupun daerah. Melalui RUU tersebut, pemerintah akan merevisi 82 UU yang terdiri dari 1.194 pasal. RUU omnibus law akan terbagi dalam 11 klaster, yakni penyederhanaan perizinan, persyaratan investasi, ketenagakerjaan, kemudahan berusaha, serta kemudahan, pemberdayaan, dan perlindungan UMKM. Selanjutnya klaster dukungan riset dan inovasi, administrasi pemerintahan, pengenaan sanksi, pengadaan lahan, investasi dan proyek pemerintah, serta kawasan ekonomi. (G/KPC)

Royal Dutch akan ke Danau Toba Jakarta-andalas Keluarga Kerajaan Belanda atau Royal Dutch Family akan menyambangi Danau Toba dalam waktu dekat. Untuk mempersiapkan kedatangan tamu istimewa tersebut, Menteri Pariwisata dan Ekonomi Kreatif Wishnutama serta Menteri Koordinator Bidang Kemaritiman dan Investasi Luhut Binsar Pandjaitan langsung menggelar rapat khusus. "Hari ini saya melaporkan persiapan Danau Toba (kepada Luhut). Kan (Danau Toba) akan kedatangan Royal Dutch (Family). Kami akan

kemas untuk kedatangan itu," ujar Wishnutama di Kantor Kementerian Bidang Kemaritiman dan Investasi pada Senin (23/12. Wishnutama tak menerangkan secara gamblang waktu pasti kedatangan keluarga Kerajaan Belanda ke Indonesia. Ia hanya memastikan bahwa saat ini Danau Toba sudah cukup siap menerima kunjungan tamu kenegaraan. Meski masih dalam proses pengembangan, ia mengklaim tak ada masalah berarti dalam infrastrukturnya. Danat Toba telah ditetapkan pe-

merintah sebagai satu dari lima destinasi superpriotas. Danau Toba dan sekitarnya diharapkan mampu menjadi magnet untuk mendatangkan wisatawan asing dan berkontribusi menyumbangkan devisa bagi negara. Sebagai satu dari 5 destinasai wisata super prioritas, pemerintah sedang gencar membangun pelbagai fasilitas dan infrastruktur untuk memperkuat atraksi di kawasan Danau Toba. Wishnutama menerangkan, kementeriannya bakal menambah sejumlah atraksi buatan berkelas internasional, seperti cable car dan balon udara. (TPO)

Harga Tiket Bakal Diturunkan Jakarta-andalas PT Angkasa Pura II (Persero) memprediksi adanya penurunan penumpang sepanjang 2019 dibanding tahun sebelumnya. Berdasarkan catatan AP II, jumlah penumpang di 16 bandaranya sampai akhir 2019 ini hanya mencapai 90,5 juta penumpang atau turun 18,5% dari tahun 2018 yang mencapai 112,6 juta penumpang. Merespons hal tersebut, Menteri Pariwisata dan Ekonomi Kreatif (Parekraf) Wishnutama Kusubandio mengaku telah berkoordinasi dengan

kementerian lembaga terkait agar dapat kembali meningkatkan okupansi penumpang pesawat di dalam negeri. "Saya bersama Menteri Perhubungan, Menteri BUMN, akan mereview semuanya. Kemungkinannya kita akan menekan harga tiket. Karena, salah satu faktor utamanya (anjloknya penumpang pesawat) kan karena harga tiket," ujar Wishnutama ditemui di kediaman Menko Maritim dan Investasi Luhut Binsar Pandjaitan, Jakarta, Rabu (25/12). Namun, Wishnutama tak

dapat memastikan kapan harga tiket dapat mulai diturunkan kembali, lantaran banyaknya pertimbangan di berbagai kepentingan. "Ini bukan kerja yang sederhana. Kompleks ya macammacam ada pengaruh harga avtur, leasing dan sebagainya. Jadi kita harus lihat dulu secara komprehensif gimana cara menekan harga tiket agar kompetitif," imbuhnya. Meski demikian, penurunan okupansi penumpang pesawat dalam negeri itu dianggapnya tak akan banyak memberi dampak kepada

jumlah wisatawan mancanegara (wisman). "Tahun ini ditarget mencapai 16,3 juta wisatawan mancanegara," katanya. Berdasarkan data terakhir Kementerian Pariwisata RI, kunjungan wisman ke Indonesia melalui seluruh pintu masuk hingga Oktober 2019 mencapai 1.354.396 kunjungan atau mengalami peningkatan sebesar 4,86 persen dibandingkan periode yang sama bulan Oktober 2018 yang berjumlah 1.291.605 kunjungan. (DTF)

DIJUAL

MURAH..!!

Sebidang tanah di Lokasi Taman Malibu Indah Blok G8. Uk. 18 x 26. Bagi yang berminat Hub. 0821 6517 6868, 0877 6941 6018, 0853 7300 8282 (TP)

JUAL PAVING BLOCK

DIJUAL TANAH

PRESS MESIN JL. SM. RAJA KM. 6,7 No. 47 Medan Telp. 061.7850888 HP. 0811 605090

Sertifikat Hak Milik L=2166 m², Lok. : Sgt. strategis tepi jalan besar Tanjung Selamat Medan Sunggal. Harga pas Rp. 2 jt/m². Hub. Langsung Pemilik 081 153 9699 (Tanpa Perantara)

DIJUAL 3 TAPAK TANAH

- Uk. P. 101/99 m, L. 21/20 m, LK. 2050 m², terletak di Pematang Biara Kec. P. Labu. - Uk. P. 48 / 53 m, L. 23/22,40 m, LK. 1146 m², terletak di P. Labu Pekan Kec. P. Labu. - Uk. P. 47, 80/50 m, L. 17/24, 50 m, LK. 1014 m², terletak di P. Labu Pekan, beserta 1 unit rmh. permanen. Harga Nego.

Hub. 0852.6191.9800


OLAHRAGA

Kamis 26 Desember 2019

MANC. UNITED

VS

Pelampiasan Kekalahan Tottenham Hotspur mencari pelampiasan ketika menghadapi Brighton & Hove Albion pada Boxing Day pekan ke-19 Premier League di Tottenham Hotspur Stadium, Kamis (26/12) malam. Pasalnya, di tempat yang s a m a , Minggu (22/12) malam.

Manchester United sedang terluka setelah dipermalukan tim juru kunci Watford. MU mengincar reaksi positif di laga Boxing Day melawan Newcastle United. "Kami belum konsisten seperti yang kami inginkan, tapi kami tidak pernah menjalani laju buruk seperti akhir musim lalu. Jadi akan ada sebuah reaksi, sudah pasti," lugas dia. Katanya lagi, memang mudah mengatakan, untuk mendapatkan reaksi, memperlihatkan reaksi, membuat fans mendukung tim Anda, yang bukan jadi masalah karena fans selalu mendukung kami ketika kami membutuhkan mereka. "Tapi kami harus mendapatkannya. Saya yakin Anda akan melihat sebuah reaksi," cetus Solskjaer. Manchester United (MU) didukung rekor bagus saat menjamu Newcastle United pada laga Boxing Day di Stadion Old Trafford, Kamis (26/ 12) waktu setempat. MU adalah tim dengan persentase kemenangan saat Boxing Day di Liga Inggris. Persentase kemenangan The Red Devils

mencapai angka 80 persen. Dalam catatan tersebut, MU meraih 20 kemenangan. Di sisi lain, hasil yang diraih Newcastle tidak bersahabat saat berlaga di Boxing Day karena 13 kali kalah. Selain rekor bagus di Boxing Day, MU juga didukung torehan apik setiap kali menjamu The Magpies. Dari 34 laga menjamu Newcastle, MU baru kalah satu kali. Sisanya 24 laga dimenangi MU dan sembilan pertandingan berakhir imbang. Satusatunya kekalahan dialami saat takluk 0-1 saat diarsiteki David Moyes pada Desember 2013. Dua gol yang membuat MU terkapar saat melawan Watford dimana gol dicetak Ismaila Sarr pada menit ke50 dan Troy Deeney melalui titik penalti (54'). Sebaliknya Newcastle sedang berada dalam periode yang positif. Tim arahan Steve Bruce meraih tiga kemenangan dalam empat laga terakhir.(DTC/CNN)

Sheffield United vs Watford

bola yang sangat luas dan mereka akan menyebabkan masalah bagi sebagian besar tim karena komitmen mereka terhadap cara mereka bermain,” kata Pearson. “Kita harus berurusan dengan itu, tetapi juga bisa menyebabkan masalah bagi mereka. Kami memiliki pemain, seperti yang telah kami buktikan, dengan aset yang sangat cakap. Kami harus berkonsentrasi pada diri sendiri dan memastikan kami secara fisik dan mental tepat untuk setiap pertandingan,” lanjut Pearson. Namun, Watford dalam kondisi tidak beruntung kare-

na tidak akan diperkuat Tom Cleverly, Daryl Janmaat, Danny Welbeck, Jose Holebas, Abdolaye Doucoure, dan Sebastian Prodl yang mengalami cedera. Sementara tuan rumah hanya kehilangan sosok Simon Moore. Sheffield juga memiliki misi melanjutkan tren positif. Anak asuh Chris Wilder berhasil menang tiga kali beruntun dalam tiga pekan terakhir. Paling anyar, The Blades menundukkan tuan rumah Brighton dengan skor tipis 10. Di samping itu, Sheffield tampil cukup bagus saat bermain di Bramall. Dari lima kesempatan terakhir, Lys

Mousset dan kolega hanya sekali kalah, memetik 3 kemenangan, serta 1 hasil seri kala menjamu Manchester United. Selain itu, Sheffield juga memburu rekor empat kemenangan beruntun di ajang Premier League, yang terakhir mereka raih pada tahun 1993. Tiga pertemuan terakhir kedua kesebelasan berakhir dengan sekali seri dan dua kemenangan untuk Watford. Tapi, dua kemenangan Watford atas Sheffield itu terjadi pada 2010 dan 2011 lalu di ajang Divisi Champioship, masing-masing dengan skor 01 dan 3-0. (TIR/YN)

Barcelona Juara Copa del Rey

Eropa dan Piala Dunia Antarklub. The Reds juga jadi klub kedua di Inggris yang berhasil meraih juara Piala Dunia Antarklub setelah MU yang juara pada 2008. Akan halnya, Pelatih Barcelona Ernesto Valverde mengakui mentalitas pasukannya jatuh usai disingkirkan Liverpool. Andai menang, Barca akan menjuarai Copa del Rey musim lalu. Barcelona menderita kekalahan paling meyakitkan melawan Liverpool di semifinal Liga Champions 2018/19. Blaugra-

na membuang keunggulan tiga gol, sebelum terdepak usai tumbang 0-4 (agregat 3-4) di Anfield pada leg kedua. Terkait hasil tersebut, Barcelona rupanya dihantui dengan hasil buruk melawan AS Roma di musim sebelumnya. Ketika itu, Lionel Messi cs juga membuang kemenangan 4-1 sebelum akhirnya tersingkir usai tumbang 0-3 di Olimpico. Valverde tidak menyangkal bahwa kekalahan dari Liverpool begitu sulit diterima. Barca amat terpengaruh se-

"Saya rasa dihukum dua kali saja sudah cukup. Dia tidak membutuhkan hukuman ketiga, keempat dan kelima,” tutur Mourinho. Beralih ke kubu lawan, Potter sadar Tottenham bakal menjadi lawan yang tangguh dengan kehadiran Mourinho sebagai pelatih. Apalagi The Lilywhites memenangkan empat dari enam pertemuan terakhir dengan Brighton. “Mereka adalah Tottenham yang berbeda dengan pelatih baru. Namun, mereka juga masih memiliki pemain yang berkualitas dan Jose sudah bekerja dengan baik sejak menangani klub itu,” ucap Potter. Spurs diperkirakan bisa menemukan kebangkitannya di laga ini.““ Kedua tim samasama menghadapi laga ini dengan kekalahan pada pekan sebelumnya. Tottenham takluk dari salah satu klub sekota, Chelsea, dengan skor 0-2 di kandang sendiri. Sedangkan, Brighton dikalahkan Sheffield United dengan 0-1.Tiga kekalahan Tottenham di bawah Mourinho terjadi kala melawan tim kuat seperti Manchester United, Bayern Munchen, dan Chelsea. Namun, kala melawan tim papan tengah dan bawah, mereka malah bisa tampil cukup meyakinkan. Meski kebobolan dengan rasio gol yang cukup banyak, Tottenham tetap mampu mengalahkan lawan seperti West Ham United, Olympiakos, dan Bournemouth. (INEWS/IDS)

Juventus Tumbalkan Emre Can

Andai Kalahkan Liverpool

Titel juara Piala Dunia Antarklub membuat Liverpool mencetak sejarah treble gelar di ajang internasional pada laga final di Stadion Internasional Al Khalifa, Doha, Minggu (22/12) dini hari WIB. Skuat arahan Jurgen Klopp itu berhasil mengoleksi tiga trofi yakni Liga Champions, Piala Super Eropa, dan Piala Dunia Antarklub. Liverpool menang tipis 10 atas Flamengo di final Piala Dunia Antarklub. Dengan treble tersebut, tak ada satu klub Inggris pun yang mampu menyamai pencapaian The Reds. Sedangkan rival Liverpool, Manchester United hanya mampu meraih dua trofi yakni Liga Champions 2007/2008 dan Piala Dunia Antarklub 2008. Setan Merah tak mampu melengkapi dua trofi tersebut dengan Piala Super Eropa di tahun itu. Sama halnya dengan Chelsea, The Blues hanya meraih Piala Winners 1997/1998 dan Piala Super Eropa 1998. Mereka juga hanya meraih trofi Liga Champions 2011/2012 tanpa meraih Piala Super

Brighton sendiri kini berada dalam kondisi yang kurang baik, karena gagal memenangkan tiga laga beruntun. Meski begitu, Pelatih Tottenham Jose Mourinho menilai The Seagulls memiliki potensi yang besar. Namun, Mourinho merasa Brighton saat ini merupakan hasil bentukan juru taktik sebelumnya Chris Hughton, bukan bentukan pelatih saat ini, Graham Potter. “Saya lebih memperhatikan hasil kerja Chris Hughton ketimbang Potter. Tentunya Potter baru menangani tim itu selama beberapa bulan. Chris yang berada di sana selama beberapa tahun dan bemain bagus di Championship. Tetapi, tim asuhan Potter juga bermain cukup bagus dan stabil di Premier League,” kata Mourinho. Sayangnya, Tottenham bakal bermain tanpa pemain andalannya Son Heung-min yang mendapat kartu merah kala menghadapi Chelsea. Tetapi, kini Tottenham bisa menggunakan jasa Erik Lamela yang pulih dari cedera hamstring. “Wasit telah membunuh permainan dengan keputusan terhadap Son. Saya berharap Son tidak dihukum lima kali. Pertama, dia dilanggar Rudiger. Kedua, diusir dari lapangan. Ketiga, dia tak bisa bermain melawan Brighton,” ujarnya. Keempat, lanjutnya, tak bisa melawan Norwich, dan kelima tidak bermain menghadapi Southampton.

Demi Pogba

Misi Sulit Sang Juru Kunci Laga lanjutan Boxing Day Liga Inggris 2019/2020 antara Sheffield United vs Watford bakal berlangsung pada Kamis (26/12) pukul 22.00 WIB di Stadion Bramall Lane. Selaku juru kunci klasemen sementara, Watford dihadapkan pada misi sulit untuk melanjutkan tren positif pada pekan lalu. Watford besutan Nigel Pearson berhasil memetik tiga poin pada pekan 18. Menjamu Manchester United, dua gol dari Ismaila Sarr dan penalti Troy Deeney cukup untuk menjaga asa keluar dari zona degradasi. Hasil tersebut adalah kemenangan ketiga Watford dalam 15 pertandingan terakhir di semua kompetisi (8 kalah, 4 seri). Untuk sementara, The Hornets mengoleksi 12 poin, selisih 6 poin dari zona aman terakhir yang ditempati Southampton. Sementara sang lawan, Sheffield United berada di posisi 5 klasemen dengan koleksi 28 poin. Meskipun mengakui tuan rumah adalah lawan berat, Nigel Pearson tetap optimistis Watford dapat menyulitkan Sheffield United yang musim ini tampil impresif. “Mereka adalah tim yang sangat bagus. Mereka memiliki etos kerja yang fantastis, mereka memainkan sepak-

8

Tottenham Vs Brighton

NEWCASTLE

MENANTI REAKSI SETAN MERAH MU akan menjamu Newcastle di Old Trafford, Jumat (27/12) dinihari WIB. Setan Merah 'bermodalkan' hasil negatif usai tersungkur 0-2 di Vicarage Road pada akhir pekan lalu. Kekalahan itu membuat posisi MU di papan klasemen Liga Inggris melorot ke urutan delapan dengan perolehan 25 poin. Sedangkan Newcastle menempati urutan di bawah MU dengan perolehan angka sama banyak. The Toon Army berpotensi menjadi lawan yang tricky buat MU meski memenangi tiga dari lima pertemuan terakhir mereka. Dalam kunjungan terakhir ke markas MU, Newcastle unggul dua gol lebih dahulu mesti akhirnya The Reds Devils memenangi pertandingan 3-2 pada Oktober 2018. "Akan sulit untuk membongkar mereka. Salah satu dari banyak hal bagus tim di musim ini adalah kami bereaksi setelah hasil-hasil buruk," kata manajer MU Ole Gunnar Solskjaer

harian andalas | Hal.

hingga dikalahkan Valencia di final Copa del Rey. "Sampai Liverpool, kami menjalani laju yang luar biasa di Liga Champions," ucap Valverde kepada situs resmi klub. "Di Anfield, kami memiliki banyak peluang tapi mereka mencetak gol cepat dan secara psikologis kami mulai khawatir dengan apa yang terjadi di Roma mungkin akan terjadi lagi." "Ada sebuah momen kelemahan dan kami membayarnya. Itu adalah salah satu momen terberat di tahun ini," ungkap mantan bos Athletic Bilbao itu. "Kami harus mengakui bahwa pukulan yang kami terima di Liverpool berarti moral kami anjlok menuju final Copa (melawan Valencia). Seandainya kami menang melawan Liverpool, kami akan memenangi final Copa juga," simpul Valverde. Kekalahan dari Valencia membuat Barcelona 'hanya' merebut satu trofi saja yaitu Liga Spanyol 2018/19. Sebelumnya, Liverpool melaju ke final Liga Champions 2018/ 2019.(CNN/DTC/OKZ)

Kemungkinan Paul Pogba kembali ke pelukan Juventus masih terbuka lebar. Kabarnya, klub raksasa Serie A tersebut siap menumbalkan Emre Can beserta sejumlah uang kepada Manchester United. Rumor soal kembalinya Pogba ke Turin sudah berhembus cukup lama. Bahkan pada musim panas kemarin, Juventus disebut-sebut bersaing ketat dengan Real Madrid demi mendapatkan gelandang asal Prancis itu. Sayangnya, sampai bursa transfer ditutup, kepindahan Paul Pogba tidak terealisasi. Ia bertahan di Manchester United dan bahkan tampil saat menghadapi Watford dalam ajang Premier League akhir pekan kemarin. Namun Juventus ternyata belum menyerah. Kabarnya, klub berjuluk Bianconeri tersebut akan kembali menyerahkan proposal kepada Manchester United demi mendapatkan tanda tangan mantan pemainnya tersebut. Juventus bisa membawa pulang Pogba ke Turin pada bulan Januari nanti. Pergerakan dini ini punya tujuan tersendiri, agar proses pendekatannya tak terganggu oleh kehadiran Real Madrid dan PSG. Lebih lanjut, Juventus dikabarkan sudah menyiapkan dana sebesar 60 juta euro. Dan untuk menambah 'nilai' tawarnya, mereka juga bakalan menyertakan nama Emre Can dalam proposalnya. Belakangan ini, Emre Can dikabarkan tidak betah berada di Juventus. Terutama setelah pemain berkebangsaan Jerman tersebut tidak diikutsertakan dalam skuat untuk bermain di ajang Liga Champions musim ini. Ada kemungkinan lain, yakni Emre Can dijadikan tumbal demi mendapatkan Leandro Paredes dari PSG. Namun, dari laporan itu, diketahui bahwa Bianconeri mengutamakan Pogba terlebih dahulu. Perlu diketahui juga bahwa Pogba pernah

menyatakan keinginannya untuk meninggalkan Manchester United. Tepatnya saat bursa transfer bulan Januari dibuka. Komentarnya itu langsung membuat gempar. Mino Raiola selaku agennya pun dikabarkan langsung bergerak untuk mencarikan klub baru untuk kliennya tersebut. Namun pada akhirnya, Pogba tetap tinggal di Old Trafford. Raiola pun mengatakan bahwa Manchester United sudah terasa seperti rumah bagi Pogba dan sang pemain sekarang ingin bertahan. Pernyataan ini sendiri diragukan oleh legenda Manchester United, Gary Neville. "Saya tidak mempercayai satu kata pun dari apa yang agennya katakan. Saya tidak percaya satu kata yang keluar dari mulut orang itu," ujarnya. Juventus melemparkan tawaran terbaru untuk membawa gelandang Manchester United (MU), Paul Pogba kembali ke Turin pada bursa transfer musim dingin Januari mendatang. Namun, Real Madrid masih dianggap favorit untuk mendapatkan Pogba. Dilaporkan bahwa Juventus akan mengajukan tawaran untuk pemain Timnas Prancis itu d a l a m beberapa h a r i

mendatang. Seperti diketahui, MU akan meminta setidaknya 150 juta euro bagi klub peminat Pogba. Juventus keberatan dengan banderol itu, tapi siap menyertakan Emre Can dalam penawaran mereka. Uang melimpah plus Emre Can diyakini bisa menggoyahkan manajemen Setan Merah untuk melepas Pogba. Tapi, pemain berusia 26 tahun itu perlu mempertimbangkan ke mana dia berlabuh. Pogba masih memikirkan kepindahan ke Real Madrid, tetapi siap untuk kembali ke Juventus jika klub raksasa Spanyol masih raguragu untuk kembali ke meja perundingan bersama MU. Belum lama ini, agen Pogba, Mino Raiola, mengakui bahwa mereka berusaha merekayasa transfer ke Real Madrid musim panas lalu. Hal itu karena besarnya hasrat Pogba untuk meninggalkan Old Trafford. "Ada minat dari Real Madrid tetapi mereka (Manchester United) tidak membiarkannya pergi," kata Raiola. Faktor yang membuat Pogba ingin pergi dari MU konon karena merasa kontribusinya tidak dihargai dan sering menjadi sasaran kritik atas anjloknya performa anak-anak asuhan Ole Gunnar Solskjaer. Sementara itu, Juventus gagal merebut Piala Super Italia s e t e l a h dikalahkan Lazio di Stadion King S a u d University, Minggu (22/ 12) malam W I B . Juventus dihajar Lazio dengan skor 1-3. (BN/Lip6/YN)


OLAHRAGA

Kamis 26 Desember 2019

harian andalas | Hal.

9

Persija Lepas Anak Medan

Ramdani Ditunggu Media Asing

Jakarta-andalas Masa depan Saddil Ramdani belum menemui kejelasan meski telah dirumorkan bakal ke Eropa. Menanggapi hal tersebut, media asal Singapura, tak sabar untuk segera menanti pelabuhan baru pemain Timnas Indonesia ini. Media itu menyebutkan bahwa Saddil memilih tak kembali ke Malaysia karena ingin menunggu tawaran dari klub Eropa. Hanya saja, sampai saat ini belum diketahui klub mana yang berminat mengundangnya bermain. Media yang sama kemudian memperingkatkan kepada sang pemain untuk berhatihati menentukan keputusan. Pasalnya, tidak sedikit pemain asal Asia yang malah terpuruk dan tak berhasil setelah direkrut salah satu tim Benua Biru. Salah satu contohnya ialah bintang Vietnam, Nguyen Cong Phuong, yang musim lalu membela Sint-Truidense VV di kasta tertinggi Liga Belgia. Ia tak mendapatkan tempat dan malah akan kembali bermain di Vietnam untuk musim 2020. Belajar dari Cong Phuong, Saddil belum tentu mendapatkan menit bermain yang sama dengan di Malaysia atau Indonesia jika memilih klub kasta tertinggi di Eropa. Ia mungkin terlebih dahulu bermain untuk tim U-23 seperti Egy Maulana Vikri di Lechia Gdansk. Selain itu, banyak faktor nonteknis yang perlu diperhatikan dengan baik. Firza Andika, pemain Timnas Indonesia U-23 yang pernah bermain di AFC Tubize (Belgia), hanya bertahan tujuh bulan karena masalah administrasi sponsor. Saddil Ramdani sendiri

pada musim 2019 menjadi salah satu pemain penting Pahang FA. Ia mengemas 28 penampilan dan berhasil mencetak tiga gol. Selain itu, pemain berusia 20 tahun ini juga masuk dalam Best XI SEA Games 2019. Winger muda Indonesia itu diklaim ingin mencoba peruntungan di Eropa. Saddil Ramdani sampai sekarang masih belum memiliki klub setelah didepak oleh Pahang FA pada akhir musim ini. Beberapa klub dikabarkan sudah bernegosiasi untuk mendapatkan jasa pemain berusia 20 tahun itu. Salah satu tim yang paling santer dilaporkan ingin mendatangkan Saddil adalah klub promosi Liga Super Malaysia, Sabah FA. Winger timnas Indonesia, Saddil Ramdani, saat membela Pahang FA melawan Kedah FA pada leg pertama semifinal Piala Malaysia 2019. Hal itu diungkap oleh jurnalis asal Malaysia melalui akun Twitter-nya. Kabar itu semakin diperkuat setelah Sabah FA mendatangkan dua pelatih asal Indonesia, yakni Kurniawan Dwi Yulianto dan Sofie Imam Faizal (pelatih fisik). Namun, menurut kabar terbaru, Saddil dikabarkan ingin mencoba peruntungan di Eropa ketimbang Malaysia. Hal tersebut diungkap oleh Kurniawan Dwi Yulianto yang baru saja ditunjuk sebagai pelatih Sabah FA. Kurniawan sendiri tak membantah bahwa ia memang ingin membawa pemain Indonesia ke Malaysia. Bahkan ia menyebut ingin mendatangkan pemain yang berposisi sama seperti Saddil, yaitu winger kiri.IDS/BS)

Dua Pemain Indonesia Jalani Trial di Uni Emirat Arab

Jakarta-andalas Dua pemain Indonesia, Muhammad Reza Kusuma dan Helmy Putra Damanik menjajal peruntungan dengan trial di Uni Emirat Arab (UEA). Kedua pemain berusia 19 tahun itu berkesempatan unjuk gigi di depan tim pelaith klub papan atas UEA, Al Jazira FC dan klub divisi dua UEA, Regional Sport. Reza dan Helmy sejatinya merupakan pemain binaan Vamos Indonesia dan berkompetisi di Division de Honor, kasta tertinggu U-19 di Spanyol. Performa apik kedua pemain itulah yang membuat mereka berkesempatan trial di Al Jazira FC. "Saya menyaksikan sendiri bahwa anak-anak Indonesia tak kalah untuk bersaing di level internasional jika kesempatan itu diberikan dan ada kemauan dan juga persiapan yang matang,� kata Pendiri Vamos Indonesia Fanny Riawan dalam rilisnya. Nantinya, Reza dan Helmy akan menjalani serangkaian trial hingga akhir tahun bersama kedua klub tersebut. Dijadwalkan juga, kedua pemain akan menjalani sesi latih tanding sebelum diputuskan bakal bergabung atau tidak. Program Vamos Indonesia sendiri adalah sebuah program yang digagas oleh para insan pemerhati bola di Indonesia sejak 2017 lalu, untuk mencari dan mengembangkan bakat-bakat sepakbola anak Indonesia sehingga bisa bersaing di kancah sepak bola internasional. Saat ini, Vamos Indonesia telah memberangkatkan 26 anak Indonesia untuk berlatih

dan bermain di Liga Spanyol. Melalui Vamos Indonesia ini, mereka dilatih untuk menjalani program yang menunjang karier mereka agar dapat menjadi pemain profesional. "Kami memberi kesempatan kepada anak-anak Indonesia yang punya talenta sepak bola di atas ratarata untuk memaksimalkan potensinya dengan menyekolahkan mereka di Spanyol,� kata Project Director Vamos Indonesia, Merdi Sofansyah. Pemain 19 tahun itu mulai diuji skilnya sejak Selasa (24/ 12) lalu. Bukan hanya Al Jazira, klub kasta kedua di UEA, Regional Sports juga menunjukkan ketertarikan dan berminat untuk menguji pemain Indonesia tersebut. Helmy dan Reza memang sosok pemain didikan Vamos Indonesia yang sedang moncer di Spanyol. Mereka bermain di Kompetisi Division de Honor, kasta tertinggi untuk U-19 di Spanyol. Helmy yang berposisi sebagai striker di CIA (Club International de Amistad) telah menyumbang sembilan gol. Demikian juga dengan Reza, mampu menunjukkan kelasnya dan dikenal sebagai pencetak gol penentu kemenangan bagi klubnya. Founder Vamos Indonesia, Fanny Riawan, menyebut peluang anak-anak Indonesia sangat besar untuk dilirik klub-klub manca negara, asal diberi kesempatan dan persiapan yang bagus. Merdi Sofansyah menyebut Reza dan Helmy sebagai pesepak bola muda yang diberi kesempatan untuk berkembang.(Lip6/JPNN)

Jakarta-andalas Persija Jakarta telah menetapkan 13 pemain lokal yang tetap bermain bersama mereka di musim depan untuk mengarungi ketatnya Liga 1 2020 mendatang. Namun nama pemain asal Medan, Rahmad Hidayat nampaknya tak bakal dipertahankan Macan Kemayoran. Nama-nama seperti Ismed Sofyan, Andritany, hingga wingger lincah dan mungil asal Sumatra Utara (Sumut) atau disebut 'Anak Medan', Riko Simanjuntak, tetap dipertahankan oleh juara Liga 1 musim 2018 itu. Namun nasib 'Anak Medan' lainnya yang merumput bersama Macan Kemayoran yakni Rahmad Hidayat, tak seperti Riko. Sebab Rahmad tak masuk dalam 13 pemain lokal yang dipertahankan. Eks pemain PSMS Medan di Liga 1 musim 2018 itu mengaku masa depannya bersama Persija masih dipertimbangkan meski kontraknya bersama klub ibukota tersebut sudah berakhir. "Kontrak saya sudah berakhir. Status saya masih masih dipertimbangkan (manajamen Persija)," kata Rahmad Hidayat, Selasa (24/12) malam. Rahmad mengaku saat ini belum kepikiran untuk kelanjutan karier masa depannya. Saat ini dirinya akan menikmati masa liburan pasca tuntasnya kompetisi kasta tertinggi Indonesia, Liga 1 musim 2019 ini.

"Belum kepikiran ke tim mana. Saat ini saya ingin pulang (ke Medan) untuk jumpa dengan anak dan istri saya dulu. Rencana besok saya akan pulang," ujar Rahmad. Ketika disinggung soal peluang akan kembali berseragam PSMS di musim depan, pemain berusia 28 tahun itu tak menampik hal tersebut. Namun ia juga tak menampik peluang gabung dengan tim lainnya. "Sudah ada komunikasi (dengan PSMS). Tapi kalau cocok (negosiasi kontrak) pastinya saya ingin kembali lagi. Sebab saya saat ini memang sudah gak ada ikatan kontrak lagi (dengan Persija)," ungkapnya. "Dengan tim lain juga ada (komunikasi). Tapi saya belum kepikiran soal klub selanjutnya.

Mungkin awal Januari (2020) nanti baru bisa saya putuskan," pungkas eks pemain Persib Bandung dan Sriwijaya FC ini. Persija Jakarta mengakhiri kompetisi Shopee Liga 1 2019 di peringkat ke-10. Tim Macan Kemayoran mengantongi 44 poin hasil dari 11 kali menang, 11 imbang, dan 12 kalah. Meski gagal mempertahankan gelar, manajemen Persija tetap mengapresiasi kiprah para pemainnya. Presiden Klub Ferry Paulus mengatakan seluruh pemain, pelatih dan ofisial dapat bangkit meski sempat dibayang-bayangi zona degradasi. "Kompetisi musim ini telah berakhir. Meski gagal mempertahankan gelar, kami mengapresiasi kinerja seluruh pe-

main, pelatih, dan ofisial yang dapat bangkit setelah menuai hasil tak maksimal di awal-awal liga," ujar Ferry Paulus di Jakarta. Pria yang akrab disapa FP itu menargetkan musim depan Persija dapat kembali bangkit dan meraih gelar juara. Untuk merealisasikan misi itu, Persija bakal memboyong sejumlah pemain anyar. "Kami yakin tahun depan akan jauh lebih baik. Setelah mempertahankan sejumlah pemain pilar, manajemen sedang menjalin komunikasi dengan pemain-pemain anyar dan sebagiannya memasuki tahap final," tutupnya. Saat ini, skuat Persija tengah diliburkan. Marko Simic dan kawan-kawan diberi jatah libur

hingga Januari 2020. Setelah jeda berlatih, seluruh pemain akan mengikuti pemusatan latihan untuk menghadapi musim baru. Daftar Pemain yang Dipertahankan Persija Kiper: Andritany Ardhiyasa, Shahar Ginanjar, Adixi Lenzivio Belakang: Ryuji Utomo, Ismed Sofyan, Rezaldi Hehanussa, Tony Sucipto Tengah: Sandi Darman Sute, Ramdani Lestaluhu, Riko Simanjuntak, Feby Eka Putra, Novri Setiawan, Heri Susanto Depan: Marko Simic Pemain Muda yang Dipertahankan: Rizky Sudirman, Braif Fatari, Hamra Hehanussa, Rezky Fandi, Adrianus Dwiki Arya, dan Taufik Hidayat.(IDS/LIP6)

Tapak Suci Juara Umum II Kejurda Pelajar Sumut

Medan-andalas Para atlet Tapak Suci Muhammadiyah Sumatera Utara berhasil meraih prestasi menggembirakan pada Kejuaraan Daerah (Kejurda) Pelajar IPSI Sumut 2019 usia 14-16 memperebutkan trofi Gubsu, yang berlangsung 14 sampai 18 Desember 2019 lalu di GOR Mini Jalan Pancing Medan. "Syukur alhamdulillah, utusan Tapak Suci berhasil mendulang 3 emas, 1 perak dan 2 perunggu, dan ditetapkan sebagai Juara Umum II,"ungkap Ketua Umum Pimwil Tapak Suci Sumatera Utara, Ahmad Fauzan Daulay kepada wartawan, Senin (23/12). Disebutkan, medali emas dipersembahkan M Mirza (kelas A putra), Salsabilah Afifa Aura Putri (kelas F putri) dan Monang Sihotang (kelas I putra). Medali Perak diperoleh Rizka Utami Piliang (kelas C putri). Sedangkan, medali perunggu Nurhaliza Matondang (kelas G putri) dan Muhammad Rayhan Sitompul (kelas C

Atlet peraih Tapak Suci Sum ut diabadikan bersam a usai K ejurda P elajar 2019. Sumut bersama Kejurda Pelajar

putra). Terkait dengan raihan prestasi yang membanggakan itu, Ketua Umum Pimwil Tapak Suci Sumut Ahmad Fauzan Daulay menyatakan bersyukur dan berterimakasih kepada para atlet dan tim pelatih yang telah bekerja ekstra keras, sehingga mampu menorehkan prestasi sangat baik. "Pimwil Tapak Suci Sumut Sumut selama ini memang sangat concern dalam melakukan pembinaan atlet agar mampu bersaing sekaligus meraih prestasi,"kata Fauzan seraya mengapresiasi bimbingan dan arahan Kadispora Sumut Baharuddin Siagian pada pembukaan Kejurda tersebut. Fauzan, yang juga Anggota FPAN DPRDSU ini berharap, Kadispora Sumut ikut mengawal pelaksanaan Musyawarah IPSI Sumut, agar pembinaan atlet dalam menyongsong PON 2024 di Sumatera Utara bisa berjalan dengan baik dan memperoleh hasil yang maksimal sesuai harapan kita bersama.(UJ)

388 PESERTA BULU TANGKIS ASIA U-15 DAN U-17

Berharap Pada Shin Tae Yong Shin Tae Yong berpeluang melakoni debut menangani Timnas Indonesia saat laga tandang melawan Thailand di Bangkok, 26 Maret 2020. Pertandingan itu akan jadi laga keenam Merah Putih pada kualifikasi Piala Dunia 2022 di Qatar. Pada lima laga sebelumnya, skuat Garuda selalu mengalami kekalahan. Pada laga perdana, mereka kalah 23 dari Malaysia di Stadion Utama Gelora Bung Karno (GBK), 5 September. Timnas Indonesia dihajar Thailand 0-3 pada laga kedua di GBK pada 10 September. Berikutnya Garuda dihajar Uni Emirat Arab 0-5 pada laga tandang mereka. Merah Putih juga kembali takluk 0-2 saat bertandang ke markas Malaysia. Pada laga terakhir ini, skuat Garuda sudah tak didampingi Simon McMenemy yang dipecat dari kursi pelatih. Mantan pelatih timnas Korea Selatan di Piala Dunia 2018 itu diharapkan mampu mendongkrak performa Garuda di kualifikasi Piala Dunia 2022. Tae Yong sendiri semakin dekat untuk menangani Timnas Indonesia untuk

menggantikan McMenemy. Media Korea Selatan mengklaim Tae Yong akan melakukan tanda tanda kontrak untuk menjadi pelatih baru Timnas Indonesia pada Jumat (27/12). Wakil Ketua Umum PSSI Cucu Somantri juga mengatakan Tae Yong bakal tiba di Jakarta pada 26 September. "Betul. Minggu ini dia (Tae Yong]) ke Indonesia untuk teken kontrak. Rencana tanggal 26 sampai 28, tanda tangan kontrak sekalian diperkenalkan," kata Cucu. Shin Tae-yong dikabarkan telah setuju menjadi pelatih baru Timnas Indonesia. Kabar setujunya Tae-yong menjadi pelatih baru Timnas Indonesia dikonfirmasi langsung Ketua Umum PSSI, Mochamad Iriawan. Pria yang akrab disapa Iwan Bule itu menyebut proses perekrutan pelatih asal Korea Selatan itu sudah dalam tahap finalisasi kontrak. "Yang bersangkutan sudah oke. Dalam seminggu ke depan sedang finalisasi masalah kontrak," kata Iriawan. Iwan Bule sendiri belum mau menjelaskan lebih detail soal kontak Tae-yong Berdasarkan laporan, PSSI disebut belum siap membayar lebih dari 1 juta dolar AS setahun untuk kontrak pelatih baru timnas. Meski demikian, nilai

kontrak Tae-yong ditaksir kurang lebih berada di kisaran 1 juta dolar AS. Hal itu berdasarkan pendapatan yang dia peroleh kala menangani Timnas Korea Selatan pada Piala Dunia 2018 lalu. Menukil data Statista, mantan pelatih klub Seoungnam Ilhwa itu mendapat gaji per tahun sebesar 450 ribu euro (500 ribu dolar AS) atau sekitar Rp 7 miliar di tahun 2018. Tae-yong menjadi pelatih timnas peserta Piala Dunia 2018 ke-26 dengan gaji terbesar. Mengacu angka tersebut, nilai kontrak Tae-Yong bersama PSSI diperkirakan berada pada kisaran 500 ribu (Rp 7 miliar) sampai 1 juta dolar AS (Rp 14 miliar) per tahunnya. Namun, bisa saja besaran gaji tersebut meningkat tergantung kebutuhan yang disiapkan Tae-Yong untuk Timnas Indonesia. Jika nantinya menangani timnas Indonesia, tugas pertama Shin Tae-yong yakni harus mengembalikan mental para pemain setelah gagal total di babak kualifikasi Piala Dunia 2022 zona Asia. Indonesia masih memiliki tiga laga terakhir kala bertandang ke Thailand pada 26 Maret 2020, menjamu Uni Emirat Arab di SUGBK pada 31 Maret, dan melawat ke Vietnam pada 4 Juni 2020.

Shin Tae-Yong sebelumnya menjadi salah satu kandidat pelatih timnas Indonesia bersama pelatih berkewarganegaraan Spanyol Luis Milla. Belakangan muncul juga nama Indra Sjafrie yang bersedia jika dipercaya mengarsiteki timnas. Pelatih berusia 49 tahun itu juga telah memaparkan program-programnya jika terpilih sebagai pelatih timnas Indonesia kepada PSSI di Kuala Lumpur, Malaysia, 19 November lalu. Ia juga sukses membawa Korea Selatan U-23 ke perempat final Olimpiade 2016 setelah menjadi juara grup di atas Jerman, Meksiko dan Fiji. Namun mereka harus terhenti di babak perempat final setelah kalah dari Honduras dengan skor tipis 1-0.

Shin Tae-yong dipercaya menangani timnas Korea Selatan senior setelah sebelumnya menjadi asisten Uli Stielike. Saat diasuh Uli Stielike, Korea nyaris gagal total di babak kualifikasi Piala Dunia 2018 zona Asia. Menyisakan dua laga, Uli Stielike dipecat oleh federasi sepak bola Korea dan menunjuk Shin Tae-yong. Meski hanya meraih hasil imbang di dua laga tersebut, ia mampu membawa Korea lolos ke Piala Dunia 2018. Tergabung di Grup F bersama Jerman, Swedia, dan Meksiko menjadi tantangan berat bagi Shin Tae-yong. Benar saja, Korea tak mampu berbicara banyak. Namun yang paling berkesan, Korea mampu menghajar Jerman dua gol tanpa balas.(CNN/DTC/ANT)

BWF


Kamis Satlantas Cek Kelaikan Jalan Angkutan Umum di Lhokseumawe Lhokseumawe-andalas Satlantas Polres Lhokseumawe bersama Dishub Kota Lhokseumawe serta Jasa Raharja melakukan pengecekan terhadap kelaikan jalan kendaraan angkutan umum yang beroperasi dalam Operasi Lilin Rencong 2019, Rabu (25/12). Pemeriksaan kendaraan dilakukan secara berkala berdasarkan dari KIR serta kondisi fisik baik kelengkapan eksterior maupun interior serta perangkat operasional kendaraan tersebut mulai dari sisi luar dan dalam kendaraan menjelang pertengahan liburan Natal dan Tahun Baru di Terminal Terpadu Kota Lhoksumawe. Kasat Lantas Polres Lhokseunawe AKP W Rachmat Jayadi SIK didampingi Kanit dan anggota Unit Dikyasa mengatakan, sasaran pemeriksaan meliputi kelengkapan wajib sopir SIM yang sesuai kategori peruntukannya perangkat kelaikan kendaraan angkutan umum baik antarkota maupun antarprovinsi. Ia menyebutkan, adapun lingkup pemeriksaan meliputi kondisi ban, lampu utama , lampu sign, lampu rem, wiper, emisi gas buang, alat pemecah kaca, hingga klakson, sampai dengan sabuk pengaman jg diperiksa pd kesempatan ini. “Kelengkapan surat-su-

Kasat Lantas Polres Lhokseunawe AKP W Rachmat Jayadi melakukan pengecekan kelaikan jalan kendaraan angkutan umum. rat kendaraan meliputi STNK, Buku Uji Kendaraan dan kesesuaian izin trayek juga ikut diperiksa," tambah Kasat Lantas didampingi tim pemeriksa dari dinas terkait. Tujuan pemeriksaan itu untuk memastikan kondisi kendaraan angkutan umum yang berkeselamatan, serta mencegah terjadinya lakalantas serta meminimalisasi fatalitas korban kecelakaan lalu lintas yang melibatkan angkutan umum. “Pemeriksaan kendaraan angkutan umum dalam rangka memberikan perlindungan, pelayanan terhadap masyarakat yang hendak bepergian termasuk keamanan dan keselamatan kepada masyarakat yang akan menggunakan sarana angkutan umum selama libur Natal dan Tahun

Baru,” ungkapnya. Ia mengharapkan kepada penumpang angkutan umum apabila menemui langsung sopir yang ugalugalan silakan melapor kepada personel pos pelayanan Operasi Lilin Rencong yang berada di terminal terpadu atau ke personel Satlantas pada pos dan personel lapangan yang sedang melaksanakan patroli. Hal ini bertujuan supaya keselamatan penumpang angkutan umum tetap diutamakan. “Dengan kegiatan pemeriksaan laik jalan seperti ini diharapkan dapat mencegah terjadinya lakalantas yang melibatkan angkutan umum sehingga terciptanya kamseltibcar lantas di wilkum Polres Lhokseumawe,” pungkasnya. (MUL)

Aceh Utara Butuh Tambahan 20 Mobil Damkar

Sekda Aceh Utara Abdul Aziz foto bersama usai penerimaan satu unit mobil pemadam kebakaran dari Pemerintah Aceh melalui BPBD. Lhokseukon-andalas Pemerintahan Kabupaten (Pemkab) Aceh Utara membutuhkan tambahan mobil damkar sebanyak 20 unit. Saat ini mobil damkar yang ada sebanyak 10 unit. Jumlah tersebut dirasakan belum memadai untuk menanggulangi kebakaran di wilayah Aceh Utara yang daerahnya begitu luas. Hal itu diungkapkan Sekda Aceh Utara Abdul Aziz saat penerimaan satu unit mobil pemadam kebakaran dari Pemerintah Aceh melalui Dinas BPBD

di halaman Kantor Bupati Aceh Utara, Rabu (18/12) lalu. “Kita harapkan ke depan, melalui BPBD Aceh Utara mengajukan permohonan penambahan mobil damkar kepada Pemerintah Provinsi Aceh dan juga pemerintah pusat sebanyak 20 unit, untuk mengkcover penanggulangan kebakaran di wilayah Aceh Utara yang daerahnya begitu luas sebanyak 27 kecamatan,” ungkapnya. Ia menyebutkan, Pemkab Aceh Utara menerima

tambahan bantuan satu unit mobil pemadam kebakaran dari Pemerintah Aceh melalui Dinas BPBD tahun 2019. Mobil damkar yang di terima tersebut jenis model baru, yang bisa melintasi jarak dekat dengan kobaran api. “Kita mengharapkan ke depan Aceh Utara mendapatkan tambahan mobil damkar yang canggih, seperti yang sudah diberikan oleh Pemerintah Aceh hari ini yang bisa menembus sampai ketinggian 80 meter,” ucapnya. (MUL)

Peringati Maulid Nabi Momentum Meningkatkan Iman dan Takwa Bireuen-andalas Penceramah Tgk Muhammad Saidi dari Lancok, Kecamatan Kuala, Kabupaten Bireuen mengajak umat Islam terutama para pelajar di Bireuen terus melestarikan peringatan hari kelahiran (Maulid) Nabi Muhammad SAW. Ajakan itu disampaikan Tgk Muhammad Saidi dalam taushiyah-nya pada acara peringatan Maulid Nabi Muhammad SAW 1441 H di SDN 21 Bireuen, baru-baru ini. Tgk Muhammad Saidi menyebut, memperingati Maulid Nabi Muhammad merupakan momentum untuk meningkatkan iman dan ketakwaan seorang muslim. Memperingati Maulid sebagai tanda bukti kecintaan terhadap Rasulullah dan mengenang kembali sifat-sifat dan keteladanan yang telah beliau contohkan. “Memperingati Maulid juga sebagai ungkapan rasa syukur atas kelahiran Baginda Nabi yang telah membawa umat manusia dari alam kegelapan ke alam

ACEH 10 Hari Ini Gerhana Matahari Melanda Aceh harian andalas | Hal.

26 Desember 2019

Suasana perayaan Maulid Nabi Muhammad SAW di SDN 21 Bireuen. yang terang-benderang penuh dengan ilmu pengetahuan,” pungkasnya. Sebelumnya Kepala SDN 21 Bireuen Hamdani SPd mengatakan tradisi Maulid yang rutin digelar di sekolahnya selain untuk mengenang perjuangan Rasulullah SAW dalam memperjuangkan agama Allah juga menjadi ajang silaturahmi untuk mempererat ukhuwah antarsesama. “Alhamdulillah Maulid yang bertujuan mening-

katkan langkah-langkah yang untuk memperbaiki akhlakul karimah para anak didik kami ke depannya, lancar dan sukses,” kata Hamdani seraya berterima kasih kepada Ketua Panitia Ustaz Marbawi serta Komite M Yusuf SLm MKes. Dijelaskannya kegiatan yang dilaksanakan sangat sederhana namun khidmat ini juga diisi dengan menyantuni 45 anak yatim yang ada di sekitar lingkungan sekolah. (HERA)

B Aceh-andalas Hari ini, Kamis (26/12), sebagian besar wilayah Provinsi Aceh bakal dilanda gerhana matahari sebagian meliputi Aceh Tamiang, Langsa, Aceh Timur, Aceh Utara, Lhokseumawe, Bireuen, Bener Meriah, Aceh Tengah, Gayo Lues, Aceh Tenggara, Pidie Jaya, Pidie, Aceh Besar, Banda Aceh, Sabang, Aceh Jaya, Nagan Raya, Aceh Barat, Aceh Barat Daya, Aceh Selatan, dan Subulussalam. Sementara dua daerah lainnya di provinsi paling barat Indonesia itu, yakni Simeulue dan Aceh Singkil bakal dilanda gerhana cincin. Badan Meteorologi, Klimatologi, dan Geofisika (BMKG) Aceh Stasiun Geofisika Aceh Besar dan Kanwil Kementerian Agama (Kemenag) Aceh akan melakukan pengamatan gerhana matahari cincin dari dua lokasi. BKMG Aceh akan melakukan pengamatan dari Gedung Pusat Riset Tsunami dan Mitigasi Bencana (TDMRC) Universitas Syiah Kuala Banda Aceh. Sementara Kanwil Kemenag Aceh akan melakukan pemantauan gerhana matahari cincin di Kabupaten Simeulue. "Dengan berbagai pertimbangan, seharusnya kita melaksanakan pengamatan di Sinabang (Simeulue) dan (Aceh) Singkil. Akhirnya, kita melakukan pengamatan di TDMRC saja," kata Kepala BMKG Stasiun Geofisika Mata I'e, Djati Cipto Kuncoro di Aceh Besar, Rabu (25/12). Ia mengakui gerhana matahari cincin kali ini bertepatan dengan momen peringatan fenomena alam gempa bumi disertai gelombang tsunami yang meluluhlantakkan sejumlah daerah di wilayah daratan Aceh akibat interaksi lempeng Indo-Australia dan Eurasia di Perairan Aceh pada 26 Desember 2004. Tidak cuma Provinsi Aceh di Indonesia, akan tetapi sejumlah negara mengalami dampak gempa dan gelombang besar tersebut, seperti Sri Langka,

Kanwil Kemenag Aceh mempersiapkan pemantauan gerhana matahari pada 26 Desember, di Simeuleu, Rabu (25/12). India, Thailand, Malaysia, Somalia, Bangladesh, Maladewa hingga Kepulauan Cocos. "Insya Allah, jam 09.00 WIB kita sudah pasang alat di TDMRC. Tapi ada beberapa teman kita sebar, karena di hari yang sama kan pada 26 setiap bulan kita membunyikan sirene bersama BPBA (Badan Penanggulangan Bencana Aceh). Setelah aktivasi sirine, tim dari keenam lokasi sirine ini akan merapat ke gedung TDMRC," katanya. Sebagai bagian dari edukasi masyarakat di Banda Aceh dan sekitarnya yang ingin melihat gerhana matahari sebagian di Aceh pihaknya menawarkan masyarakat untuk dapat ke gedung TDMRC. BMKG telah menginformasikan bahwa dari segi jadwal di Indonesia waktu mulai terjadi gerhana matahari paling awal, yakni Sabang, Aceh, pukul 10.03 WIB. Di Sabang, puncak gerhana terjadi pukul 11.49 WIB. Sebaliknya di Merauke, Papua menjadi wilayah Indonesia yang paling akhir waktu mulai gerhananya, yakni mulai pukul 14.37 WIT. "Andai kata masyarakat ingin melihat, itu sangat baik sekali. Karena bagian edukasi yang mana fenomena ini bukan satu atau dua kali (terjadi). Kita sangat berharap sekali, jika masyarakat memang ber-

keinginan bahwa kita ada di gedung TDMRC," demikian Djati Cipto Kuncoro. Promosikan Simeulue Sementara itu Kanwil Kemenag Provinsi Aceh hari ini akan melakukan pemantauan gerhana matahari di Kabupaten Simeulue dan menjadi momen untuk memperkenalkan daerah kepulauan tersebut ke masyarakat luar. Kepala Bidang Urais dan Binsyar Kanwil Kemenag Aceh Hamdan mengatakan pihaknya memutuskan pemantauan gerhana matahari di Simeulue karena khusus di Simeulue dan Singkil yang terjadi gerhana matahari cincin, sedangkan daerah lain di Aceh hanya gerhana matahari sebagian. "Bupati (Simeulue) mengapresiasi kegiatan kita ini. Ini bagian dari promosi Simeulue, yang bukan hanya terkenal dengan lobsternya tapi juga potensipotensi lain serta keindahan alamnya, karena besok ramai datang ke sini," jelasnya di Simeulue, Rabu (25/12). Dia menyebutkan pemantauan gerhana matahari cincin akan berlangsung di halaman Masjid Baiturrahmah Sinabang, Kabupaten Simeulue pada Kamis (26/12). Ketika gerhana matahari berlangsung masyarakat diimbau untuk menyaksikan dan melaksanakan Salat Gerhana (Kusuf). Khusus di Simeulue

yang akan menjadi khatib yakni Ustaz Suhrawardi Ilyas, yang akan menjelaskan tentang fenomena alam itu secara detail. "Menyambut tanda-tanda kebesaran Allah SWT ini kita dianjurkan untuk melakukan shalat kusuf, berzikir dan bersedekah," tambahnya. Di samping itu Kemenag Aceh juga akan melakukan pemeran mini di lokasi pemantauan gerhana terkait dengan gerhana matahari serta kegiatan pusat observasi di Lhoknga Aceh Besar. "Berbagai persiapan telah kita lakukan jauhjauh hari, mudah-mudahan besok cuacanya bagus dan tidak ada kendala apapun, sehingga kita bisa menyaksikan salah satu karunia Allah ini," terangnya. Data tim falakiyah Kanwil Kemenag Aceh, gerhana matahari secara keseluruhan diperkirakan akan terjadi sekira pukul 10.08 sampai 13.56 WIB atau sekira 3 jam 45 menit 52 detik. Untuk kawasan Simeulue, gerhana matahari akan dimulai pukul 10.07 WIB. Sementara gerhana matahari cincin terjadi pada pukul 11.53 WIB lewat 51 detik, dengan puncak cincinnya pukul 11.55 WIB lewat 20 detik dan akhir cincinnya pukul 11.56 WIB lewat 54 detik serta gerhana berakhir pukul 12.54 WIB lewat 38 detik. (G/ANT)

Dandim 0111/Bireuen Kunjungi SMAN 1 Jangka Bireuen-andalas Komandan Kodim (Dandim) 0111/Bireuen Letkol Inf Zainal Abidin Rambe bersama rombongan mengunjungi SMAN 1 Jangka dalam rangka menjalin silaturahmi, Rabu (18/12). Kunjungan Dandim 0111/Bireuen dan rombongan disambut hangat oleh Muspika Jangka dan Kepala Cabang Dinas Pendidikan Bireuen T Murthala SSos dan juga Kepala SMAN 1 Jangka Jamaluddin SPd MKom Camat Jangka Alfian SSos kepada andalas menyebut, sangat berterima kasih terhadap Dandim 0111/Bireuen Zainal Abidin Rambe berkenan melakukan sinergisitas dengan sejumlah elemen masyarakat di Jangka guna menjalin komunikasi untuk meningkatkan keamanan serta keutuhan nilai-nilai persatuan dan kesatuan bangsa. "Kunjungan Pak Rambe ke SMAN 1 Jangka semata-mata untuk bersilaturahmi dan berkoordinasi terkait hal-hal apa saja yang dapat disinergikan untuk dilaksanakan di Jangka,” jelas Alfian.

Temu ramah Dandim 0111/Bireuen bersama guru dan siswa SMAN 1 Jangka, Bireuen. Sementara Dandim 0111./Bireuen Letkol Zainal Abidin Rambe dalam pengantarnya menyebutkan, kunjungannya tersebut murni kegiatan silaturahmi tanpa ada agenda khusus lainnya. “Ini hanya kunjungan biasa. Hanya silaturahmi saja. Tidak ada pembahasan yang khusus,” terang Rambe seraya menyatakan jikapun ada kegiatan ataupun program-program khusus, hal itu akan dikoordinasikan kembali di kemudian hari. Rambe dalama temu ramah itu setelah mem-

perkenalkan dirinya dan menjelaskan pengalamannya saat SMA hingga akhirnya dapat masuk ke akademi militer. Rambe juga mengajak semua siswa di SMAN 1 Jangka masuk menjadi anggota TNI sepanjang sesuai dengan pilihan masa depannya. Menurutnya masamasa SMA adalah sebuah persimpangan untuk memilih masa depan. Maka Dandim mengimbau para siswa bisa memilih yang sesuai dengan hati nurani apakah memilih menjadi anggota, Polri atau lainnya. Sementara Kepala

SMAN 1 Jangka Jamaluddin sangat mengapresiasi kunjungan Dandim 0111/ Bireuen Letkol Inf Zainal Abidin Rambe beserta rombongan ke sekolah yang dipimpinnya. “Pada prinsipnya, semua kita adalah bersaudara. Kehadiran Komandan Kodim 0111/Bireuen ke sekolah yang saya pimpin merupakan satu kehormatan dan sebagai suatu ikatan jalinan yang erat secara kekeluargaan serta kekerabatan yang sangat positif,” kata Jamaluddin. (HERA)


ACEH

Kamis 26 Desember 2019

harian andalas | Hal.

11

36 Polisi Terlibat Narkoba di Lhokseumawe Dipecat Kapolres Lhokseumawe AKBP Ari Lasta Irawan menggelar konferensi pers pengungkapan kasus sepanjang 2019. andalas/mulyadi.

Lhokseumawe-andalas Terhitung dari awal Januari hingga Desember 2019, sebanyak 36 personel Polres Lhokseumawe dipecat gara-gara terlibat penyalahgunaan narkoba. “Sudah kita pecat 36 orang. Dan kita tidak main-main dalam hal ini,” kata Kapolres Lhokseumawe AKBP Ari Lasta Irawan, Rabu (25/ 12). Sambung Ari, jajaran TNI dan Polri sudah

berkomitmen, bahwa setelah dilakukan tes urine, apabila personel atau prajurit terlibat narkoba ancamannya pecat. “Tidak ada dispensasi kalau terlibat narkoba,” ujarnya. Sepanjang tahun 2019, Polres Lhokseumawe mengungkap kasus narkoba sebanyak 105 kasus terdiri dari 17 kasus narkoba jenis ganja, 87 kasus sabu, dan satu kasus ekstasi. Barang bukti yang diamankan

sabu 26 kg, ganja 105 kg, 2.000 butir ektasi, dengan total pelaku 154 tersangka. Kapolres menyebutkan sepanjang Januari hingga Desember 2019 Polres Lhokseumawe melalui Satuan Kriminal (Satreskrim) menangani 390 kasus kriminal dengan jumlah tersangka yang ditahan 227 orang. “Keberhasilan personel ini patut kita apresiasi dan kita sampaikan kepada masyarakat bahwa

Polres Lhokseumawe benar-benar bekerja dan takkan tinggal diam mewujudkan situasi kamtibmas,” ujarnya. Menurutnya tahun ini kasus yang paling menonjol dan menjadi atensi nasional adalah kasus kelompok bersenjata (KKB). Polres Lhokseumawe berhasil mengungkapnya dan menyita alat bukti diantaranya senjata api rakitan. Angka kasus tertinggi

yaitu pencurian sebanyak 199 kasus disusul kasus penipuan dan penggelapan, pembunuhan, dan lainnya. “Hal ini perlu kerja keras dan peran serta masyarakat, insan pers, dan lebih khusus lagi sinergitas antara TNIPolri dalam rangka membantu bersama-sama mewujudkan situasi kamtibmas yang kondusif di wilayah hukum Polres Lhokseumawe,” harapnya. (AJJN/MUL)


SUMATERA UTARA

Kamis 26 Desember 2019

harian andalas | Hal.

12

Perayaan Natal di Karo Berlangsung Aman Di GBKP Simpang VI Dihadiri Ribuan Jemaat Kabanjahe-andalas Suasana hikmat dan penuh suka cita begitu terpancar dari seribuan jamaat yang saling berjabat tangan saat bertemu. Pelaksanaan ibadah Natal di Gereja Batak Karo Protestan (GBKP) Runggun Simpang VI Jalan Kapten Selamat Ketaren, Kabanjahe mendapat pengawalan aparat Polres Tanah Karo. Ibadah Natal dimulai Pukul 20.00 WIB, diawali fragmentasi realitas kehidupan manusia yang dikemas sederhana tapi kaya makna. Dikisahkan secara singkat tentang kehidupan orang kaya tapi juga didera banyak masalah. Masalah ekonomi yang dialami jemaat, masalah anak sekolah maupun anak yang kuliah, orang tua yang sudah lama sakit namun kurang perhatian dari keluarga akibat kesbukan. Ditata apik dan dikemas dalam hiburan mendapat aplaus dari jemaat. Pohon Natal yang megah dipenuhi dengan hia-

Sebelum ibadah natal, Panitia Natal Umum GBKP Simpang VI Kabanjahe menyajikan hiburan fragmentasi realitas kehidupan manusia pada zaman sekarang. sannya, terpajang tepat disamping mimbar khotbah menambah nuansa terasa natal begitu kental. Bagi jemaat GBKP, hiasan natal bukan sekadar semarak natal, tetapi mempunyai arti rohani yang mendalam, saat merayakan cinta kasih

Yesus Kristus yang hadir pada saat natal dalam bentuk kesederhanaan. Nyanyian lagu rohani dan kidung pujian berbahasa daerah Karo digemakan dengan kompak dan penuh penghayatan oleh seribuan jemaat yang di-

pandu backing vokal yang kompak. Diawali ibadah yang dikutip dari nats Alkitab Matius 1 : 18- 23 oleh Pdt Jakson Barus MTh, bahwa kehadiran Yesus yang disebut juga Imanuel, Mesias atau Isa Almasih ke dunia

Kapolres Palas Cek Kesiapan Pos Pengamanan Nataru

ngan Kadis Perhubungan Palas Ali Irpan Hasibuan, Pabung Kodim 0212/TS Mayor Inf Sondi Pasaribu dan perwakilan Pengadilan Negeri Padang Lawas. "Pengecekan ini untuk melihat kesiapan anggota di posko penjagaan pengamanan. Ternyata sudah tergelar sesuai fungsi terpaduan stansional,� kata Kapolres. Kapolres juga mengingatkan personil yang bertugas di pos pengamanan Natal 2019 dan Tahun Baru 2020 untuk selalu menjaga kondisi dengan baik dan melaksanakan tugas secara maksimal. "Jumlah personel yang diturunkan untuk Pam Pengaman dan Pelayanan Ops Lilin Toba 2019 dan Tahun Baru 2020 sebanyak 72 personel," terang

Barus yang juga mantan Ketua Badan Pengurus Majelis Runggun GBKP Simpang VI Kabanjahe. Sementara jamaat yang hadir diperkirakan sebanyak seribuan orang dewasa dan anak-anak. Jumlah ini melebihi kapasitas gedung sehingga dipasang dua unit tenda di depan dan menggunakan 200 kursi tambahan serta menampilkan sebuah layar TV di luar gereja. Ketua Panitia Perayaan Natal Umum GBKP Runggun Simpang VI Kabanjahe Klasis Kabanjahe-Tigapanah (Katipa), Matius Sembiring dalam laporannya mengatakan, dekorasi gereja bernuansa natal menonjolkan semangat kearifan lokal budaya Karo. "Falsafah sederhana, tetapi elegan, inilai sebagai perlambang liturgis kelahiran Bayi Yesus Kristus di Palungan yang ditampilkan dan dikemas dalam wujud kearifan lokal budaya Karo dan juga nusantara,� ucapnya. Sementara Ketua BPMR GBKP Runggun Simpang VI Kabanjahe, Pt David Barus mengatakan diharapkan perayaan Natal ini mampu membawa pembaharuan damai sejahtera

dan sukacita di bumi. "Jemaat GBKP Runggun Simpang VI yang terdiri dari 16 sektor, diharapkan harus mampu membawa hidup ke arah perubahan yang lebih baik untuk melayani dan membawa kabar sukacita di bumi. Terpisah, Kapolres Tanah Karo AKBP Benny R Hutajulu saat dikofirmasi melalui telepon selulernya, Rabu (25/12), mengatakan situasi perayaan Natal umum di Kabupaten Karo, aman dan terkendali di saat umat Kristiani menjalankan ibadah di seluruh gereja. "Situasi aman ini berkat kerja sama yang baik antar umat beragama dan masyarakat yang ada di daerah ini," terangnya. Amatan andalas, sejak Selasa (24/12) hingga Rabu sore (25/12), di sejumlah gereja seperti, GBKP Kabanjahe kota, GBKP Jalan Udara Berastagi, Gereja Katolik Berastagi, GBKP Tiga Baru Kabanjahe, Gereja Katolik Jalan Letnan Rata Peranginangin, HKBP, GKPS, GPdI, GKPI, GBI, GSRI, BNKP dan lainnya baik di Berastagi maupun di kota Kabanjahe, suasana perayaan natal umum berlangsung aman, hikmat dan lancar. (RTA)

Beri Penghargaan Keuangan Desa Terbaik

Bupati Karo Tekankan 4C Kunci Pembangunan Desa

Kapolres Padang Lawas AKBP Jarot Yusviq Andito SIK bersama Kadishub Palas Ali Irfan Hasibuan dan lainya meninjau kesiapan pos pengamanan Natal 2019 dan Tahun Baru 2020 di lokasi Jalan Ki Hajar Dewantara Sibuhuan. Sibuhuan-andalas Kapolres Padang Lawas (Palas) AKBP Jarot Yusviq Andito SIK melakukan pengecekan pos pengamanan Natal dan Tahun Baru (Nataru) di wilayah hukumnya, Senin (23/12) lalu. Pengecekan sekaligus monitoring kesiapan personel maupun kendraan dinas yang disiapkan di sekitar lokasi pos pengamanan. Kapolres didampingi Wakapolres Palas Kompol KP Pulungan, sejumlah pejabat utama (PJU) Polres Palas, Kapolsek Sosa Iptu Ucox SIK serta Kapos Lantas Aiptu Kasija, mengecek Pos 1 berlokasi di simpang jalur dua Sibuhuan dan Pos 2 di Desa Menanti, Kecamatan Hutaraja Tinggi. Turut serta dalam rombo-

bertujuan untuk membawa kabar baik bagi siapa pun yang mau menerimanya. "Yesus lahir ke dunia untuk merasakan dan mengalami apa yang dirasakan manusia. Sekalipun Yesus lahir di kandang domba kota Betlehem namun itu tidak mengurangi kemuliaan-Nya," terangnya. Dalam pesan-pesan natalnya, Pdt Jakson Barus yang juga Ketua Klasis GBKP Pematang Siantar, menekankan, Mamre harus berguna bagi Moria dan juga sebaliknya Moria berguna bagi Mamre. "Marilah kita merayakan Natal bukan hanya dengan nyanyian dan pujian saja, tapi juga dengan upaya konkret untuk hidup dalam hikmat Allah. Perayaan kelahiran Yesus, sang juruselamat, menjadi saat dan kesempatan untuk memahami secara baik dan benar, menyadari luhurnya martabat manusia dan pentingnya gerakan menghormati dan saling berbagi kasih kepada umat manusia," ujar Pdt Jakson Barus. Dia juga menuturkan kunci hidup rukun adalah saling memaafkan, saling menyayangi dan sabar, itulah makna natal sesungguhnya, kata Pdt Jakson

AKBP Jarot. Untuk kegiatan Pam Pengaman dan Pelayanan Ops Lilin Toba 2019 dan Tahun Baru 2020 berlangsung selama 110 hari ke depan. Kadishub Palas Ali Irfan Hasibuan menjelaskan, personel Dinas Perhubunga yang ditutunkan untuk membantu personel kepolisian untuk pos pengamanan Natal dan Tahun Baru sebanyak 15 orang. Ali Irfan mengimbau, pemudik Nataru tidak menggunakan jalur via Sosopan, Kecamatan Sosopan. Pasalnya, kondisi jalan saat musim penghujan saat ini terdapat di sejumlah titik jalur tersebut rawan longsor yang dapat menganggu perjalanan mudik Nataru. (ISN)

Kabanjahe-andalas Dalam membangun kemajuan desa tidak bisa menggunakan cara lama, diperlukan inovasi di berbagai bidang untuk mempercepat pembangunan desa. Salah satunya dengan 4C yaitu Critical Thingking, Creative and Inovation, Communication Skill, dan Collaboration. Hal itu dikatakan Bupati Karo Terkelin Brahmana SH saat memberikan pengarahan dan ucapan selamat bagi desa yang terpilih memperoleh prestasi, baik di tingkat kabupaten dan tingkat provinsi di Aula Lantai III kantor Bupati Karo, Jalan Letjen Djamin Ginting, Kabanjahe, Senin (23/12). Sesuai surat Bupati Karo, merekomendasikan 17 desa untuk dilakukan penilaian desa terbaik Program Inofasi Desa (PID) di 17 kecamatan se Kabupaten Karo. Sesuai Keputusan Bupati Karo Nomor 412. 2/416/DPMD/2019 Tentang Pembentukan Tim Penilai Desa Terbaik dalam Pelaksanaan Pengelolaan Keuangan Desa Kabupaten Karo Tahun 2019. Kegiatan ini menghasilkan desa-desa yang meraih prestasi, sehingga Pemkab Karo melakukan penyerahan penghargaan dan hadiah atas desa terbaik dalam pengelolaan keuangan desa tahun anggaran 2019 tingkat Kabupaten Karo. "Yang pasti, dana desa yang disalurkan diperuntukkan untuk membangun infrastruktur dan meningkatan pemberdayaan masyarakat, termasuk dalam bidang kesehatan," ujarnya.

Bupati Karo Terkelin Brahmana memberikan penghargaan dan bantuan kepada desa-desa terbaik pengelolaan keuangan desa dan BUMDes. Sebelumnya, Kepala Dinas Pemberdayaan Masyarakat dan Pemerintahan Desa Kabupaten Karo, Abel Tarwai Tarigan, menjelaskan, Program Inofasi Desa (PID) dibentuk Kemendes PDTT sejak 2017. Kemudian pada tahun 2019 dilakukan penilaian. "Penilaian terbaik ini sudah sesuai dengan hasil tim penilai sebagai penentu dalam menentukan desa-desa yang terbaik, dalam pengelolaan keuangan tingkat kabupaten dan BUMDes terbaik tingkat provinsi," ujarnya. Untuk itu, Abel Tarwai Tarigan berharap ke depan desa semakin mandiri dan matang dalam perencanaan pembangunan serta meningkat kan potensi desa masing masing. "Kita juga harus dapat menciptakan inovasi dalam membangun desa, mari kita bangun desa kita, dari kita oleh kita dan untuk kita,� terangnya. Desa Terbaik dalam pengelolaan keuangan tingkat kabupaten, dimenangkan desa Merdeka Kecamatan Merdeka me-

raih juara I, Desa Suka Nalu Kecamatan Barusjahe juara II, dan Desa Perbaji Kecamatan Tiga Nderket juara III dan juara harapan I diraih Desa Tanjung Pamah Kecamatan Mardingding, juara harapan II Desa Bulan Baru Kecamatan Simpang Empat dan juara harapan III diraih Desa Rambah Tampu Kecamatan Lau Baleng dan Desa Daulu tingkat pengembangan literasi menerima dana bantuan sebesar Rp 100 juta. Sedangkan peraih indeks membangun dan BUMDES tingkat propinsi sumut dengan dana APBD sumut keduanya diperoleh oleh Desa Raya kec. Berastagi yaitu BUMDES Arih ersada desa sebesar 30 juta, untuk bantuan indeks membangun 150 juta. Tingkat desa penerima bantuan dukungan pengembangan sarana dan prasarana pariwisata dari dana APBN DIPA Kemendes diterima desa Pengambatam Kecamatan Merek berupa gazebo 3 unit Rp 180 juta, jalan rabat beton 190 juta dan PJU 7 unit 150 juta. (RTA)

Kapolres Palas Lantik PJU dan Kapolsek Sibuhuan-andalas Kapolres Padang Lawas (Palas) AKBP Jarot Yusviq Andito SIK melantik 10 Pejabat Utama (PJU) diantaranya Wakapolres, Kabag, Kasat, dan empat Kapolsek dalam lingkungan Polres Palas di halaman Mapolres Palas, Selasa (24/12). Empat Kapolsek yang dilantik yakni Kapolsek Barumun, Sosa, Sosopan, dan Barumun Tengah. Pelantikan juga dirangkai dengan sertijab Kapolsek Barumun dari AKP Eddy Sudrajad SH kepada penggantinya AKP Zulfikar SH. AKP Eddy Sudrajad mendapat jabatan baru sebagai Kasat Narkoba Polres Tapanuli Selatan (Topsel).

Pejabat Utama (PJU) Polres Padang Lawas yang dilantik Wakapolres Padang Lawas Kompol KP Pulungan, Kabag Sunda Kompol Jalanak SH, Kabag OPS Kompol Aswin Noor SH, Kabag Ren Kompol Muhammad Nur Lubis. Kasat Reskrim Iptu Aman Putra Bangunsyah, Kasat Narkoba AKP Agus Manimbul Butar-Butar, Kasat Intelkam Iptu Bibi Naski Pranata SIK, Kasat Shabara AKP Muhammad Husni Yusuf, Kasat Lantas AKP Alfian Arbi SH, dan Kasat Binmas Iptu Rahmad Saleh. Sedangkan tiga Kapolsek lainnya yang dilantik yakni Kapolsek Barumun Tengah AKP Sammailun SH, Kapolsek Sosopan Iptu Sahrin,

Kapolsek Sosa Iptu Ucox P Nugraha SIK. “Penempatan personel di Polres Palas ini bukan demosi atau menghukum, tapi jadikan amanah sebagai pengabdian dan pelayanan bagi masyarakat sebagai tugas dan tanggung jawab Polri. Serah terima jabatan seperti ini hal yang biasa atau lumrah sebagai bentuk promosi jabatan,� kata AKBP Jarot Yusviq Andito. “Terima kasih kepada semua PJU yang telah bergabung di Polres Palas, semoga dapat menunjukan dedikasinya di daerah Kabupaten Palas, selamat bertugas di tempat yang baru,� lajut Kapolres. Kepada Kabag, Kasat dan Kapolsek yang baru dilantik,

AKBP Jarot megharapkan agar memberikan ide dan kerja keras serta pemikiran untuk memajukan dan membangun Polres Palas dalam menjaga melaksanakan semua program untuk menciptakan dan menjaga kamtibmas di wilayah hukum Polres Palas. “Polres ini terbentuk atas keinginan masyarakat Palas, semoga dengan kehadiran Polres Palas membawa angin baru untuk kemajuan Kabupaten Padang Lawas ke depan,� imbuh Kapolres. Hadir diacara tersebut, Ketua Cabang Byangkari Polres Palas Risna Jarot dan pengurus ranting Byangkari dan personel Polres dan jajaran Polsek. (ISN)

KAPOLRES Palas AKBP Jarot Yusviq AnditoSIK menyematan tanda pangkat dan tanda jabatan kepada Kasat Narkoba Palas AKP Agus Manimbul Butar-Butar.

WARTAWAN DAERAH BINJAI: Dedi Anora LANGKAT: Budi Zulkifli, Dony Syahputra, Marsudi, Syahbudi Zebua, Zulfikar Sitepu TANAH KARO: Robert Tarigan SH, PAKPAK BHARAT: Wesrion Tumangger DELISERDANG: TH Sihombing, Bobby Lusaka Purba SERGAI: Supriyadi TEBINGTINGGI: Saptha Nugraha Isa SIANTAR: Larham Simaremare SAMOSIR: Hotdon Naibaho TOBASA: Marganti Sigalingging HUMBANG HASUNDUTAN/D.SANGGUL: Andi Siregar DAIRI: Marulak Siahaan, Parulian Nainggolan, Julius Manurung BALIGE: Eduard Sibuea MADINA: Jefri Brata Lubis TARUTUNG: Hotbin Purba PALAS: Ibnu Sakti Nasution, Warsono BATUBARA: Zulkifli Nasution, H Sutan Sitompul, Rudi Purnomo KISARAN: Hamdan Rangkuti, TANJUNG BALAI: Syamsul Bahri AEK KANOPAN: M Ilyas Munthe LABUHAN BATU: Iwan Kesuma LABUHAN BATU SELATAN: Jhon Wesly Sitorus LABURA: Joko Gunawan ACEH TIMUR: Muhammad Ali LHOKSEUMAWE: Muliyadi BIEREUN: H Suherman Amin KOTA CANE: Agus Munthe GAYO LUES: Anuar Syahdat TAPAKTUAN: Heriansyah Putra SIGLI: Dhian Asmara


SUMATERA UTARA

Kamis 26 Desember 2019

harian andalas | Hal.

13

Jelang Tahun Baru 2020

Harga Bahan Pokok Relatif Normal di Tanjung Balai

Kadis Pertanian Madina Ir Taufik Zulhandra Ritonga bersama Ketua Komisi II DPRD Madina Syafri Siregar saat meninjau lokasi persawahan warga yang terendam air dan tanggul irigasi yang rusak, Rabu (25/12). (andalas/JBL)

Tanggul Irigasi Jebol

102 Ha Sawah di Madina Terendam Banjir Madina-andalas Kepala Dinas (Kadis) Pertanian Kabupaten Mandailing Natal (Madina) Ir Taufik Zulhandra Ritonga bersama Ketua Komisi II DPRD Madina Syafri Siregar, Rabu (25/ 12), meninjau lokasi pertanian warga Kelurahan Mompang Jae, Kecamatan Panyabungan Utara, Kabupaten Madina yang terendam banjir. Akibat hujan deras yang melanda Kabupaten Madina, sungai Bulu Poring di daerah itu meluap, sehingga tanggul dan saluran irigasi yang mengairi persawahan warga di Kelurahan Mompang Jae menjadi jebol. Kadis Pertanian Madina Ir Taufik Zulhandra Ritonga di sela peninjauan kepada andalas menjelaskan, tanggul irigasi yang rusak atau jebol tersebut mengairi 6 titik persawahan warga yang luasnya 102 hektar. Sawah 102 hektar tersebut yakni Saba Julu, Saba

Lobu, Saba Jae, Saba Mangga dan Saba Aek Godang. "Kunjungan kita ke sini untuk melihat dan mendata sawah-sawah mana yang terkena dampak banjir ini. Saluran irigasi yang jebol itu mengairi enam titik persawahan warga yang luasnya 102 hektar," ungkap Taufik Ritonga. Masih Taufik, untuk antisipasi, pertama pihaknya akan melakukan perbaikan alternatif terhadap tanggul irigasi yang rusak agar warga petani bisa kembali beraktivitas dengan bercocok tanam. Kemudian, sambunganya, terkait masalah persawahan yang terkena banjir akibat tanggul irigasi rusak, di tahun 2020 mendatang, sudah menjadi proritas utama bagi Dinas Pertanian Madina untuk diperbaiki. Sehingga, warga petani nanti di awal tahun bisa menanam padi dan di jelang lebaran nanti warga bisa kembali memanen hasil padinya. Sementara itu, salah seorang warga, Muhammad Sahbudin Hasibuan kepada andalas menjelaskan, setelah terjadi banjir yang mengakibatkan persawahan digenangi air, lalu warga melaporkannya kepada Anggota Dewan. "Alhamdulilah, Dinas Per-

tanian dengan cepat dan tanggap datang langsung meninjau persawahan warga yang rusak akibat banjir. Dan kini tanggul irigasi yang rusak, sudah diperbaiki untuk sementara agar kami bisa kembali bercocok tanam," terangnya. Ketua Komisi II DPRD Madina Syafri Siregar mengungkapkan, dirinya menerima laporan warga terkait rusaknya tanggul irigasi yang mengakibatkan banjir ke persawahan warga. Laporan itu disampaikan warga saat sedang reses. "Setelah mendengar laporan warga, saat itu saya langsung menghubungi Dinas Pertanian Madina. Alhandulillah, Dinas Pertanian cepat dalam menanggapi laporan tersebut," tandas Syafri Siregar. Syafri menambahkan, mewakili 15 anggota kelompok Tani di daerah di Kecamatan Panyabungan Utara dengan anggota sekira 1000 orang petani. "Hari ini bersama Kepala Dinas Pertanian Taufik Zulhandra Ritonga, walaupun sedang hari libur nasional, kita bersama meninjau langsung kondisi lahan sawah warga. Alhamdulilah semua keluhan warga telah dapat diatasi," ujarnya. (JBL)

Bupati Asahan Cek Pos Pengamanan Jalinsum Kisaran-andalas Bupati Asahan Surya Bsc bersama Dandim 0208 dan Kapolres Asahan memasuki libur hari pertama perayaan Natal dan Tahun Baru melakukan pengechekan terhadap kesiapan Pos Pengamanan dibeberapa titik di Jalan Lintas Sumatera (Jalinsum) Asahan. Pengecekan kesiapan Pos Pengamanan pada siang hari, sedangkan pada malam harinya, Surya bersama Forkopimda melakukan pengecekan pengamanan tempat ibadah umat Kristiani di beberapa tempat di wilayah Kabupaten Asahan. Seperti Gereja HKBP Jalan Sisingamangaraj, GKI Sumut Jalan Haji Misbah, Gereja HKI,GBKP, Gereja Khatolik, dan Gereja Methodis Indonesia. “Alhamdulillah kami semua pastikan Kabupaten Asahan dalam kondisi aman dan terkendali, kondusif, tidak ada yang perlu dikhawatirkan,� ujar Surya didampingi para OPD dan Forkopimda Asahan usai pengechekan pelaksanaan ibadah di beberapa ge-

Ketua PMI Labusel Feri Andhika Dalimunthe saat menyampaikan usulan kepada tim monitoring PMI Sumut di markas PMI Labusel, Jalinsum Lingkungan Bedagai Kotapinang.

Wali Kota Tanhung Balai HM Syahrial bersama unsur Forkopimda Tanjung Balai, Sekda Kota Tanjung Balai Yusmada dan lainnya melakukan inspeksi mendadak ke beberapa Pasar Tradisional. kepada masyarakat dengan harga tinggi juga. "Gula pasir isi 50 kg per goni agen menjualnya Rp613.000, terpaksa kami jual Rp13.000 per Kg, kalau ikut harga yang dulu mana bisa makan," kata Ai, pemilik toko. Sementara di Pasar Suprapto, Kecamatan Tanjung Balai Utara, salah seorang pedagang Amaruddin Simarmata (65), kepada andalas menerangkan, semula harga cabe merah Rp 24.000 naik menjadi Rp 32.000 per Kg, sebelumnya harga bawang merah Rp20.000 naik menjadi Rp34.000 per kg, dan harga tomat Rp 6.000 naik menjadi Rp 9.000 per kg.

"Kenaikan harga seperti ini biasa pak setiap tahunnya, karena mulai kemarin bahan sudah tidak masuk ke Kota Tanjung Balai, yang lebih parah lagi kenaikannya saat menjelang Puasa Ramadhan lalu," kata Amaruddin Simarmata. Diperoleh informasi dari Toko Tondy, Jalan R Suprapto, Kecamatan Tanjungbalai Utara, harga gula saat ini Rp 13.000 per Kg, beras ramos Rp 12.500 per Kg, minyak goreng curah Rp 11.500 pre Kg, telor ayam Rp 42.000 per papan, di akumulasi telah terjadi kenaikan harga rata rata Rp500 sampai Rp 800 per Kg. (SB)

Syahrial Tinjau Sejumlah Gereja di Tanjung Balai

Wali Kota Tanjung Balai HM Syahrial bersama unsur Forkopimda Kota Tanjung Balai melakukan peninjauan saat berlangsungnya Misa Malam Natal di sejumlah gereja di Kota Tanjung Balai, Selasa (24/12).

Bupati Asahan memberikan bantuan makanan ringan kepada sejumlah petugas Pos Pengaman di Jalinsum Asahan. reja, Selasa (24/12) malam. Menurut Surya, masyarakat Kabupaten Asahan khususnya umat Kristiani yang akan merayakan Natal 2019 dan Tahun Baru 2020 tidak perlu risau kondisi keamanan di Kabupaten Asahan, mereka dipastikan tetap bisa fokus beribadah. Bagi penganut agama lain diminta menghormati dan bersama-sama bersinergi mendukung Pemerintah Ka-

Tanjung Balai-andalas Wali Kota Tanjung Balai HM Syahrial SH MH bersama unsur Forkopimda Tanjung Balai, Sekda Kota Tanjung Balai Yusmada dan OPD Pemko Tanjungbalai, melakukan inspeksi mendadak ke beberapa pasar tradisional di Kota Tanjung Balai, Rabu (25/12), guna memastikan harga kebutuhan pokok stabil dan aman menjelang tahun baru 2020. Saat sidak, Syahrial sempat berdialog dengan sejumlah pedagang di pasarpasar tradisional yang dikunjungi guna melihat, mengetahui ketersediaan dan harga sejumlah bahan pangan. Kepada andalas Syahrial mengatakan, bersama Forkopimda Tanjung Balai dan OPD terkait, pihaknya melaksanakan sidak guna memastikan ketersediaan pangan mencukupi dan mencek harga kebutuhan pangan di Kota Tanjungb Balai. "Setelah kita cek, semuanya normal, tidak ada kami dapatkan temuan-temuan ataupun hal-hal yang bisa meresahkan masyarakat. Kami berharap juga bagi pedagang-pedagang yang ada di pasar tradisional bisa menjaga harga tetap normal agar bisa terjangkau masyarakat dan masyarakat dapat menikmati kebutuhan hidup," kata Syahrial. Pantauan andalas di salah satu toko di seputaran Pasar Bengawan, kenaikan harga terjadi karena agen memberikan harga tinggi kepada toko, oleh pihak toko terpaksa menjual kembali

bupaten Asahan dan TNI/ Polri demi keamanan serta ketertiban Kabupaten Asahan. Sementara itu Kapolres Asahan AKBP Faisal F Napitulu yang ikut mendampingi Bupati Asahan menjelaskan, pengecekan pengaman gereja selaras dengan digelarnya Operasi Lilin Toba 2019 sesuai instruksi Kapolri sejak 23 Desember hingga 1 Januari 2020 mendatang. (FAS)

Tanjungbalai-andalas Wali Kota Tanjung Balai HM Syahrial SH MH bersama unsur Forkopimda Kota Tanjung Balai melakukan peninjauan saat berlangsungnya Misa Malam Natal di sejumlah gereja di Kota Tanjung Balai, Selasa(24/12). Gereja yang dikunjungi di antaranya Gereja Methodist yang berlokasi di Jalan Gereja, Kecamatan Tanjung Balai Selatan, kemudian dilanjutkan menuju Gereja Katolik Santo Mikael Tanjung Balai. Wali Kota bersama rombongan tiba di lokasi sambil berjalan dari areal parkiran, menyalami jemaat yang usai melaksanakan ibadah Misa Malam Natal. Syahrial mengatakan, tujuan peninjauan tersebut adalah untuk memastikan ibadah Malam Misa Natal umat Kristiani berjalan dengan lancar, aman dan kondusif. "Dari hasil tinjauan bersama Forkopimda di beberapa lokasi, pelaksanaan prosesi peribadatan Misa Malam Natal di Kota Tanjung Balai berjalan lancar, aman, tertib dan

tanpa gangguan," kata Syahrial. "Saya mengajak seluruh komponen masyarakat untuk ikut mengamankan selama perayaan Natal berlangsung. Kami jajaran Forkopimda tentunya berkewajiban untuk memastikan keamanan serta kenyamanan selama Natal berlangsung, namun tugas itu adalah tugas kita bersama, dalam memastikan situasi Kota Tanjung Balai kondusif," lanjut Syahrial. Sementara itu, Kapolres Tanjung Balai AKBP Putu Yudha Prawira mengatakan, pengamanan ibadah malam Natal di gereja dilaksanakan oleh personel Polres Tanjung Balai, personel TNI AD dan personel Angkatan Laut (AL) yang dibantu berbagai unsur lintas agama yang terdiri dari, Pemuda Ansor, Remaja Mesjid Kota Tanjung Balai, Pemuda dari Organisasi Tionghoa dan Organisasi RAPI. "Ini merupakan monitor perkembangan situasi keamanan yang dilaksanakan di gerejagereja yang melaksanakan iba-

dah malam Natal," ujar Putu Yudha Prawira. Menurutnya, dengan keterlibatan berbagai unsur lintas agama dalam pelaksanaan pengamanan Gereja di Kota Tanjung Balai yang telah terlaksana, menandakan kerukunan antar umat beragama di Kota Tanjung Balai sangat terjaga. "Pelaksanaan pengecekan pengamanan gereja berakhir pada Pukul 21.10 Wib dengan situasi aman dan terkendali," sebut Putu. Sementara itu, Tauraja Turnip, salah seorang pengurus Gereja Katolik St Mikael menyebutkan, pihaknya merasa bersyukur dan berterimakasih kepada warga dan juga pihak keamanan, Pemko Tanjung Balai yang dipimpinan Wali Kota Tanjung Balai HM Syahrial SH MH yang senantiasa menjaga keakraban untuk keamananan dan juga kepada lintas agama lainnya. Saya juga ucapkan terima kasih kepda Kapolres Tanjung Balai beserta jajaran petugas keamanan lainnya," ucap Tauraja Turnip. (SB)

PMI Sumut Apresiasi PMI Labusel Kotapinang-andalas Tim Palang Merah Indonesia (PMI) Sumater Utara (Sumut) mengapresiasi kerja nyata PMI Kabupaten Labuhanbatu Selatan (Labusel) yang telah memiliki mobil unit donor darah bantuan dari pemerintah. Apresiasi itu disampaikan Wakil Ketua PMI Sumut Chairil Siregar SH didampingi stafnya saat melakukan monitoring dan evaluasi ke markas

PMI Labusel di Jalan Lintas Sumatera, lingkungan Bedagai, Kotapinang, Senin (23/12). Dalam pertemuan itu, Ketua PMI Labusel Feri Andhika Dalimunthe SKom menyampaikan usulan kepada tim monitoring PMI Sumut agar pelatihan masingmasing bidang dapat digelar di Kabupaten Labuhanbatu Raya.. Feri Andhika juga menyampaikan bahwa

PMI Labusel telah memiliki mobil unit donor darah atas bantuan pemerintah kabupaten Labuhanbatu Selatan. "Alhamdulillah hasil kinerja nyata dan usaha yang dilakukan, PMI Labusel mendapat bantuan mobil unit donor darah dari pemerintah Labusel," ujarnya. Menanggapinya, Chairil berharap kedepannya PMI Labusel dapat lebih baik lagi, dan

keberhasilan PMI Labusel ini dapat diikuti PMI kabupaten/ kota se Sumatera Utara. "Kami akan sampaikan usulan PMI Labusel dan juga keberhasilannya kepada ketua PMI Sumut," tegasnya. Kegiatan monitoring itu dilanjutkan dengan meninjau dan memeriksa perlengkapan peralatan donor darah pada mobil tersebut. (JW)


SUMATERA UTARA

Kamis 26 Desember 2019

Wali Kota Tanjung Balai HM Syahrial bersama Bupati Asahan H Surya dan Prof Dr Dharma Bakti usai menandatangani MoU terkait normalisasi Sungai Asahan dan Sungai Silau.

Syahrial dan Surya Teken MoU

Sungai Asahan dan Silau Akan Dinormalisasi Tanjung Balai-andalas Pemerintah Kota (Pemko) Tanjung Balai dan Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Asahan sepakat untuk mengajukan permohonan normalisasi alur sungai Asahan dan Sungai Silau ke pemerintah Pusat. Kedua sungai itu tengah mengalai pendangkalan yang kerap menyebabkan banjir. Kesepakatan tersebut terjadi saat pertemuan antara Wali Kota Tanjung Balai HM Syahrial SH MH bersama Bupati Asahan H Surya BSc di Pendopo Rumah Dinas Wali Kota Tanjung Balai, Selasa (24/12). Dalam pertemuan tersebut dibahas naskah kajian akademis normalisasi alur Sungai Asahan

dan Sungai Silau yang disampaikan Prof Dr Ir Dharma Bakti dari USU Medan. Selanjutnya tim kajian USU akan membawa masalah ini dalam seminar nasional yang akan dilakukan bersama pemerintah Pusat. Wali Kota Tanjung Balai H M Syahrial mengatakan, saat ini terjadi pendangkalan alur sungai Asahan yang diakibatkan sedimentasi pasir yang cukup tinggi, sehingga mengakibatkan jalur lintas kapal tidak lagi seperti dulu yang dapat dilalui kapal dengan GT besar. "Normalisasi alur sungai Asahan sangat berarti dalam mendukung perekonomian masyarakat Tanjung Balai. Saya berharap ini akan terlaksana sehingga dapat mengangkat perekonomian masyarakat Kota Tanjung Balai dan Kabupaten Asahan. Mudah mudahan normalisasi alur sungai Asahan dapat segera terlaksana," ujar Syahrial. Sementara itu, Bupati Asahan H Surya mengungkapkan

kajian yang disampaikan Prof Dr Dharma Bakti terkait wilayah bagan Asahan mengenai Peti Kemas Barang dan Pelabuhan Teluk Nibung Tanjung Balai sebagai pelabuhan penumpang angkutan orang. Pemkab Asahan selama ini selalu terbentur dengan peraturan dan undang undang dan banyaknya regulasi yang membuat permasalah ini semraut. "Kami berharap Tim Kajian USU bersama Prof Dharma Bakti dapat menyampaikan hal ini saat seminar nanti di Pusat dan juga kegiatan ini tidak terbentur dengan regulasi-regulasi yang tidak perlu," sebut Surya. Usai acara pembahasan dan paparan kajian terkait normalisasi alur Sungai Asahan dan Sungai Silau, Wali Kota Tanjung Balai dan Bupati Asahan menandatangani Kesepakatan Bersama (MoU) terkait rencana Normalisasi Alur Sungai Asahan yang akan disampaikan ke pemerintah Pusat. (SB)

Bupati Langkat Bantu Korban Kebakaran Bahorok

Bupati Langkat melalui Dinas Sosial Kabupaten Langkat memberikan bantuan kepada korban kebakaran Bahorok. Langkat-andalas Bupati Langkat melalui Dinas Sosial Kabupaten Langkat menyalurkan bantuan kepada korban kebakaran di Jalan Perintis Kemerdekaan Lingkungan Veteran, Kelurahan Pekan Bahorok. Hal itu disampaikan Kepala Bidang Perlindungan dan Jaminan Sosial Rusdan Pohan di Bahorok, Rabu (25/12). Bantuan yang diberikan sesuai dengan laporan Lurah Pekan Bahorok yang diterima instansinya dan diserahkan langsung kepada Camat Dameka Putra Singarimbun di lokasi kebakaran. Adapun batuan yang disampaikan itu terdiri dari selimut woll, sandang, matras, tenda gulung biru, kid ware, lauk pauk, makanan siap saji. Keluarga yang menerima Dedi,

Santi, Misni, Sawak, Syarifuddin, Ginok, Asnul Arifin, dan Serser. "Semoga bantuan ini dapat meringankan beban keluarga yang ditimpa musibah kebakaran dan ini sebagai bentuk perhatian dari Bupati Langkat," katanya. Camat Bahorok Dameka Putra Singarimbun menyampaikan terima kasih atas bantuan yang diberikan Bupati melalui Dinas Sosial Langkat, semoga ini dapat meringankan beban keluarga korban kebakaran. Diketahui, sebanyak enam rumah warga di Jalan Veteran, Kelurahan Pekan Bahorok, Kecamatan Bahorok Kabupaten Langkat ludes terbakar pada Selasa (24/12) pagi. Kebakaran rumah warga itu terjadi Pukul 09.00 WIB dan api berhasil dipadamkan Pukul 11.00 WIB, setelah warga se-

cara bergotong-royong dan dibantu pihak perkebunan terdekat ikut bersama memadamkan api yang berkobar. Pada peristiwa itu tidak ada korban jiwa namun kerugian ditaksir mencapai ratusan juta dan saat ini didirikan pos bantuan sementara guna tempat berteduh korban kebakaran. Akibat musibah itu, rumah milik Syarifuddin yang terbuat dari papan dan tepas habis terbakar dan rata dengan tanah. Demikian juga dengan rumah milik Misni yang juga terbuat dari papan dan tepas. Lalu rumah milik Herianto alias Sarwak, serta rumah milik Dedi dan Ipin yang terbuat dari papan juga habis terbakar dan rata dengan tanah. Sedangkan rumah permanen milik Gino bagian atapnya habis terbakar. (ANT)

harian andalas | Hal.

14

Karang Taruna Diharap Bersinergi dengan Pemkab Langkat Langkat-andalas Bupati Langkat Terbit Rencana Peranginangin berharap kepada Karang Taruna untuk benar-benar mendukung program Pemerintah Langkat. Hal itu disampaikan Bupati saat menerima audensi pengurus Karang Taruna Langkat, di Stabat, Rabu (25/ 12). Karang Taruna Kabupaten Langkat berencana akan melaksanakan pelantikan kepengurusan yang baru pada 27 Desember mendatang. "Dari dahulu saya sudah tahu adanya Karang Taruna di desa dan kelurahan makanya saya berharap Karang Taruna ini dapat bersinergi dengan Pemkab dan jajaran peme-

rintah di wilayahnya masingmasing demi kemajuan Kabupaten Langkat ke depan," harapnya. "Karang Taruna sebagai mitra pemerintah, agar pembentukannya di desa dan kelurahan harus mempertimbangkan SDM pengurus yang berbasis di desa dan kelurahan sehingga dapat tumbuh besar dan terus bersinergi dengan pemerintahan setempat guna mendukung program Pemkab Langkat sesuai visi misi Bupati demi kemajuan Kabupaten Langkat dibidang kesejahteraan sosial," sambungnya. Ketua Karang Taruna Langkat Ahmad Senang menyampaikan ucapan terima

kasih atas waktu yang telah diberikan oleh Bupati untuk menerima pengurus Karang Taruna. Dalam kesempatan itu Ahmad Senang atau biasa dipanggil Amse itu juga menyampaikan jadwal pelantikan pengurus Karang Taruna Kabupaten Langkat Masa Bhakti 2019-2024, dijadwalkan pada Jumat (27/12) dan dilanjutkan dengan Rapat Kerja pada Sabtu (28/12). "Terima kasih kepada Bupati Langkat yang sudah berkenan memberikan waktu kepada kami untuk beraudiensi jelang pelantikan pengurus Karang Taruna, terima kasih juga atas dukungannya," kata Ahmad Senang. (ANT)

Bupati Langkat Terbit Rencana Peranginangin bersama pengurus Karang Taruna pimpinsan Ahmad Senang diabadikan bersama.

11 Napi Rutan Tanjung Pura Dapat Remisi Natal Langkat-andalas Sebanyak 11 orang narapidana Rumah Tahanan (Rutan) Kelas II B Tanjung Pura, Kabupaten Langkat mendapat remisi Natal 2019 dari Kementerian Hukum dan Hak Asasi Manusia RI. Kepala Sub Seksi Pelayanan Tahanan Rutan Kelas II B Tanjung Pura Iriadi SH di Tanjung Pura mengatakan, sebanyak 11 orang narapidana memperoleh remisi Natal Tahun 2019 antara 15 hari sampai dengan satu bulan. "Sedangkan narapidana yang mendapat remisi bebas (langsung) tidak ada," kata Iriadi di Tanjung Pura, Rabu (25/12). Penyampaian remisi terhadap 11 narapidana itu telah

Kepala Sub Seksi Tahanan Rutan Kelas II B Tanjung Pura Iriadi membacakan sambutan Menteri Hukum daan HAM. dilaksanakan di Rumah Tahanan Tanjung Pura, dengann membacakan sambutan Menteri Hukum dan HAM. Iriadi juga menyampaikan,

sekarang ini jumlah penghuni di Rutan Tanjung Pura sebanyak 675 orang yang terdiri dari 245 orang narapidana dan 430 orang tahanan. (ANT)

Wali Kota Tebing Tinggi Pantau Pelaksanaan Misa Natal Tebing Tinggi-andalas Wali Kota Tebing Tinggi H Umar Zunaidi Hasibuan bersama unsur Forum Koordinasi Pimpinan Daerah (Forkopimda), seperti Kapolres dan Danyon B Brimob memantau pelaksanaan misa Natal di gereja-gereja di Tebing Tinggi, Selasa (24/12) malam. Wali Kota melakukan kunjungi ke beberapa gereja di antaranya Gereja Katolik Jalan Pahlawan, Gereja Methodis Jalan Gereja, Gereja HKBP Jalan Kartini, Gereja GPKP Jalan DI Panjaitan, dan Gereja GKPS Jalan Sisingamangarja. Dalam peninjau di gerejagereja tersebut yang umumnya padat dikunjungi warga, Wali Kota mempertanyakan beberapa hal di antaranya masalah listrik, keamanan dan jadwal misa. Secara umum para pengurus gereja menyatakan semua dapat berjalan dengan lancar sesuai dengan harapan, meskipun jemaat ramai gereja menggunakan tenda-tenda di halaman gereja, sehingga semua jemaat bisa tertampung.

"Pelaksanaan misa Natal berjalan lancar, tertib dan kondusif tidak ada gangguan seperti pemadaman listrik, semua berjalan normal dan mendapatkan antusias dari masyarakat yang merayakannya. Tentunya kita bersyukur," ujarnya. Selain mengunjungi gereja, Wali Kota bersama unsur Forkomimpda juga meninjau Pospam Lalu Lintas Nataru di Simpang Beo dan Terminal Bandar Kajum yang dijaga Petugas Polisi, Kesehatan, Perhubungan, dan Satpol PP. Dalam peninjauan di Posko Keamanan Wali Kota mengingatkan para petugas yang berada di Posko agar serius dalam menjalankan tugasnya sesuai bidangnya masingmasing. "Petugas Dishub agar memperhatikan kendaraan yang parkir di pinggir jalan yang menghambat kelancaran lalu lintas, frekuensi lalu lintas semakin padat," ujar Wali Kota. Kepada ketua tim juga diminta Wali Kota agar memperhatikan kebutuhan ang-

gotanya yang bertugas, makan, minumnya harus diperhatikan. Wali Kota mengatakan Pemerintah Kota Tebing Tinggi sejak dari awal sudah mempersiapkan kebutuhan warga yang merayakannya dengan melakukan operasi pasar dan menyiapkan pasar murah dan dari hasil pantauan hargaharga masih relatif stabil. Dikatakan Wali Kota, khusus untuk pemudik Natal dan Tahun Baru (Nataru), Pemerintah Kota Tebing Tinggi menyiapkan posko dan rest area di Terminal Bandar Kajum dan di sana disiapkan tenaga medis, Satpol PP dan Dishub yang akan memberikan pelayanan kepada warga yang mudik. "Kepada para pemudik Nataru terutama yang mengenderai roda dua agar tidak membawa muatan yang berlebihan, dan para pengemudi tidak memaksakan diri jika lelah, dan manfaatkan posko yang ada untuk istirahat," katanya. (ANT)

58 Napi Rutan Tarutung Terima Remisi Natal Taput-andalas Kepala Rumah Tahanan Negara Kelas IIb Tarutung, Sumatera Utara, Henri Alfa Edison Damanik menegaskan, sebanyak 58 narapidana di rutan tersebut menerima remisi Natal dari Kementerian Hukum dan Hak Asasi Manusia RI. Dikatakan, remisi diberikan bagi narapidana yang telah memenuhi syarat untuk diusulkan yakni, berkelakuan baik,

mengikuti program pembinaan di Rutan dengan baik, dan telah menjalani minimal 6 bulan masa pidana. "Besaran remisi yang diberikan sesuai masa pidana setiap narapidana sebagaimana diatur dalam Keputusan Presiden Nomor 174 tahun 1999. Perlu saya ungkapkan, tidak ada narapidana yang melanggar tata tertib selama menjalani pembinaan di Rutan Tarutung,"

terang Henri, Rabu (25/ 12). Napi yang mendapatkan remisi terdiri dari, 21 orang mendapat remisi 15 hari, 35 orang mendapat remisi 1 bulan , 1 orang mendapat remisi 1 bulan 15 Hari, dan 1 orang mendapat remisi 2 bulan. "Dalam pemberian remisi, pemerintah membedakannya menjadi dua jenis yakni Remisi Khusus I (RK I), dan Remisi Khusus II (RK II),"

jelasnya. Disebutkan, dalam RK I, narapidana hanya mendapatkan pengurangan hukuman dari sisa pidananya, sedangkan RK II dibebaskan karena masa pidananya langsung habis setelah mendapat remisi. Dari total 58 narapidana yang mendapat remisi, satu orang narapidana mendapat dinyatakan dalam kategori RK II dan langsung bebas. (ANT)

Kepala Rumah Tahanan Negara Kelas IIb Tarutung Henri Alfa Edison Damanik saat menyerahkan remisi secara simbolis kepada perwakilan 58 narapidana penerima remisi.


HARIAN

andalas LUGAS DAN CERDAS

Kamis, 26 Desember 2019

andalas | Hal. 16

B

UPATI Batu Bara Ir H Zahir MAP meresmikan Museum Daerah yang berlokasi di Talawi Batu Bara, Senin (23/12). Ini merupakan museum ke-12 yang didirikan pemerintah daerah dari 415 pemerintah kabupaten (Pemkab) di Indonesia. Peresmian Museum ditandai dengan pengguntingan pita oleh Bupati Ir Zahir MAP didampingi putranya Danis, Ketua DPRD Batu Bara M Syafi'i SH , Anggota Fraksi PBB DPRD Batu Bara Andi Lestari SKG, sejarawan Dr Phil Ichwan Azhari MS, Ketua Asosiasi Museum Indonesia Sri Hartini, Kadis Pendidikan Batu Bara Ilyas Sitorus , Kadis Pertanian Ridwan SP dan sejumlah pimpinan organisasi perangkat daerah (OPD), camat, tokoh budaya dan pelajar. Dalam sambutannya, Bupati Zahir menegaskan, dia sangat memperhatikan situs-situs dan sejarah peradaban Melayu yang ada di Kabupaten Batu Bara . Karenanya situs Jepang yang ada di Pantai Sejarah dan Hutan Raya Etno Botani yang merupakan warisan dunia , juga akan didirikan museum, di samping pemugaran cagar budaya. Di arena Museum Daerah, sejarawan Ichwan Azhari menjelaskan, di museum yang baru diresmikan itu dilestarikan berbagai peninggalan 9 Kedatuan di Batu Bara yang di antaranya dihimpun oleh Taufik Hidayat, dan situs peninggalan Jepang. “Ini merupakan Museum ke-12 yang didirikan pemerintah kabupaten dari 415 kabupaten yang ada di Indonesia. Sedangkan untuk Provinsi Sumatera Utara, Museum Kabupaten Batu Bara merupakan museum keempat dari 33 Kabupaten/Kota,� kata dosen Universitas Negeri Medan (Unimed) ini. Di sela-sela peresmian museum ini, Bupati Batu Bara Ir H Zahir MAP juga menerima hibah 1 unit truk sampah dari PT Pertamina Niaga Gas. Selain itu, Zahir memberi bantuan sebanyak 3.500 kg bibit padi kepada petani yang tertimpa bencana alam banjir pada September dan November lalu.

Sejumlah warga lanjut usia di Batu Bara menerima bantuan dari Bupati Batu Bara Ir H Zahir MAP disaksikan Ketua DPRD M Syafii SH.

Bupati Batu Bara Ir H Zahir MAP didampingi putran ya, Danis, K etua Asosiasi Museum Indon esia Sri Har tini putranya, Ketua Indonesia Hartini erim a penjelasan isi Museum dari Dr Phil Ichwan Azhari. menerim erima men

Ketua DPRD Batu Bara M Syaf ii didampingi Anggot aF raksi PBB DPRD Syafii Anggota Fraksi ari SKG melihat pameran Songket Batu Bara sebagai Lestari Batu Bara Andi Lest salah satu produk unggulan. Bantu Modal Usaha Sementara itu, satu hari sebelumnya , tepatnya Minggu (22/12) usai melaksanakan Apel Gelar Pasukan Operasi Lilin Menyambut Natal 2019 dan Tahun Baru 1 Januari 2020, Bupati Batu Bara Ir H Zahir MAP bersama Kapolres Batu Bara AKBP Ichwan Lubis SH, MH didampingi Kadis Sosial Ishak Liza SPd, Ketua DPRD Batu Bara M Syafii SH, Anggota DPRD dari Fraksi PBB Andi

Lestari, SKG, menyerahkan bantuan modal usaha kepada 50 kelompok usaha bersama (500 peserta) masingmasing kelompok sebesar Rp 20 juta. Modal usaha 50 kelompok ini bersumber dari dana APBN 2019. Sedangkan bagi para penyandang cacat, lanjut usia, masyarakat miskin dan pelajar SD mendapat bantuan kesejahteraan dan pakaian seragam sekolah.

RUBEN PELESIRAN KE ITALIA LIBUR NATAL

25 KARYAWAN DIUMRAHKAN

Momen Natal tahun ini tidak hanya membawa berkah bagi Ruben Onsu. Tapi juga membawa berkah bagi sejumlah karyawan yang bekerja untuknya. Pada akhir tahun ini, dia berencana memberangkatkan umrah 25 karyawannya. Sementara itu, Ruben bersama keluarga sendiri rencananya akan berangkat liburan ke Italia. "Jadi ada dua tim. Lima belas orang pertama akhir tahun ini. Nanti 10 yang terakhir itu ada di Januari minggu kedua. Biar saya liburan, mereka juga liburan," kata Ruben saat ditemui di GBI Mutiara, Bekasi Utara, Jawa Barat, Selasa, 24 Desember 2019. Ruben mengungkapkan bahwa dirinya bersama keluarga akan menghabiskan liburan di Italia selama kurang lebih sembilan hari. Pemilihan Italia sebagai destinasi liburan akhir tahun, menurut Ruben, lantaran kesulitan mendapatkan visa ke beberapa negara yang sebelumnya ingin didatangi. "Karena visa sih. Karena visa yang kita mau cukup sulit. Kebetulan apply beberapa, yang dapet (visa) Schengen," ungkapnya. Momen Natal kali ini juga menjadi sedikit berbeda karena dia kehadiran Betrand Peto yang merupakan anak angkatnya. Di temui di tempat yang sama, Betrand sendiri mengaku tidak sabar untuk pergi liburan. "Dia kalau sore nunggu gelap, besok pas bangun tidur bilang, dua hari lagi kan yah (liburan)," tutur Ruben. Sebelumnya, Ruben merasa bersyukur bahwa Natal tahun ini masih diberikan kesempatan untuk berkumpul bersama keluarganya. Baginya momen berkumpul bersama keluarga

menjadi kado istimewa pada malam Natal. Ibadah ke Gereja Masa Kecil Perayaan Natal kali ini menjadi momen yang berbeda bagi Ruben Onsu. Hal ini karena pada Natal tahun ini, ia baru saja ketambahan dua anggota keluarga baru dan tak bisa menjelaskan betapa bahagianya Natal 2019. Namun dia mengaku tidak menyiapkan kado spesial bagi anak dan keluarganya. Tapi, bagi suami Sarwendah itu, berkumpul bersama keluarga menjadi kado spesial yang sangat berarti baginya. "Ya buat saya jadi kado paling istimewa pastinya. Ini kan jadi Natal pertama saya sama kakak (Betrand Peto). Kami sangat menunggu malam Natal ini, amat

sangat menunggu malam penuh suka cita ini," kata Ruben saat ditemui di GBI Mutiara di kawasan Bekasi, Jawa Barat, Selasa, 24 Desember 2019. Dia juga sengaja menghabiskan malam Natal di gereja tersebut yang jauh dari hingar bingar ibu kota. Bagi Ruben, gereja tersebut memiliki kenangan tersendiri. "Waktu saya kecil satu sekeluarga gerejanya di sini. Makanya ketika udah gede dan menikah, saya bawa istri sama keluarga ke sini juga," ujarnya. Dia juga berusaha menjelaskan hal tersebut kepada Betrand kala Ruben mengajaknya ke gereja itu. Pada Natal kali ini, dia pergi ke gereja tersebut bersama dengan Sarwendah, Jordy Onsu, dan ketiga buah hatinya.(VIVA)

Anggota Fraksi PBB DPRD Batu Bara Andi Lestari SKG yang hadir di dua acara ini memberikan dukungan penuh terhadap Pemerintahan Zahir - Oky. Andi Lestari menegaskan, Bupati Batu Bara telah mengukir sejarah baru dalam membangun Kabupaten Batu Bara dengan mendirikan sebuah museum sesuai dengan tuntutan Undang Undang No 11 Tahun 2010 tentang Cagar Budaya dan Peraturan Pemerintah No 66 Tahun 2015 tentang Museum. Sama halnya dengan bantuan modal usaha untuk kelompok usaha bersama yang diserahkan Bupati Zahir, menurut Andi Lestari, sejarah penurunan angka kemiskinan di Batu Bara sangat tinggi karena 2.880 KK atau setara 11.200 orang masyarakat telah dinyatakan lepas dari kemiskinan, karena telah mampu memenuhi kebutuhan dasar hidupnya melalui berbagai usaha kecil dan menengah serta bekerja di tempat tempat lain. Pada kesempatan itu, Andi Lestari, menyampaikan ucapan selamat kepada Kadis Sosial Ishak Liza dan seluruh staf Dinas Sosial , para pendamping PKH, TKSK , Karang Taruna dan TP PKK serta seluruh masyarakat yang berkomitmen membangun Batu Bara bersama pemerintah daerah.(HAMDANI)

Petani Batu Bara yang tertimpa bencana alam banjir pada September dan November 2019 menerima bibit padi sebanya 3,5 ton dan bibit unggulan lainnya dari Bupati Ir H Zahir MAP didampingi Plt Kadis Per ertt anian Ridwan SP SP,, MAgri.

BWF Kapolres Batu Bara yang baru AKBP Ichwan Lu bis SH, MH didampingi Lubis Bupati Batu Bara Ir H Zahir MAP dan Ketua DPRD M Syafii SH menyerahkan bantuan kelompok usaha sebesar Rp 20 juta untuk 50 kelompok (kiri).

Tips Mudik Naik Pesawat Biar Bayi Enggak Rewel JIKA Anda hendak mudik Natal bersama bayi, pesawat dapat menjadi pilihan terbaik. Dengan menggunakan pesawat, waktu yang Anda butuhkan untuk sampai ke tempat tujuan menjadi lebih cepat. Namun, di saat yang bersamaan Anda juga cemas karena pertama kali membawa bayi bepergian dengan pesawat. Mulai dari ketidaktahuan tentang peraturanperaturan maskapai, hingga takut bayi tidak nyaman selama perjalanan bisa menjadi hal yang membingungkan untuk Anda. Dilansir Bellybelly, berikut beberapa tips yang bisa Anda lakukan jika memutuskan mudik Natal bersama bayi naik pesawat. Simak yuk Moms biar enggak bingung lagi! 1. Buat persiapan perjalanan Sebelum memulai perjalanan mudik Natal menggunakan pesawat, ada baiknya Anda mengetahui beberapa peraturan atau informasi yang berlaku di maskapai. Beberapa maskapai memiliki ketentuan batasan usia untuk anak-anak. Saat memesan tiket, Anda bisa bertanya kepada petugas reservasi berapa usia minimal untuk anak-anak mengikuti penerbangan. Perlu diketahui, jika anak Anda berusia hingga dua tahun, ia bisa duduk di pangkuan. Anda juga mendapatkan sabuk pengaman tambahan. Bahkan, di beberapa wilayah, Anda bisa membeli tiket tambahan sehingga anak dapat duduk di kursi keselamatan yang disetujui maskapai. 2. Kemaslah barang-barang secara ringkas Bepergian bersama bayi dapat membuat Anda kesusahan jika terlalu banyak barang yang dikemas. Maka dari itu, kemaslah barang-barang Anda dan anak

semudah mungkin. Buatlah barang tersebut tetap berada di jangkauan. Satu hal yang sangat harus berada di jangkauan Anda adalah popok ganti dan tisu basah. Selain itu, Anda bisa membawa krim popok, lotion bayi, sunblock, dan beberapa barang yang Anda butuhkan. Namun, biasanya maskapai memberi aturan maksimal 100 mililiter untuk cairan yang dapat dibawa ke kabin, kecuali untuk susu dan makanan bayi. Anda juga bisa mengemas beberapa mainan agar bayi tidak rewel selama berada di perjalanan. Hal terpenting yang juga harus Anda kemas adalah obatobatan. Anda memang tidak bisa memberikan sembarang obat kepada anak tapi Anda bisa mengonsultasikannya terlebih dahulu ke dokter. 3. Pilihlah tempat duduk yang nyaman Tempat duduk menjadi salah satu hal yang bisa memengaruhi kenyamanan selama perjalanan. Pilihan terbaik jika Anda bersama bayi adalah tempat duduk paling depan. Selain ruang kaki yang lebih luas, Anda juga tidak perlu merasa mengganggu orang lain karena terlalu banyak bergerak. Selain memilih tempat duduk yang tepat, saat ingin menaiki pesawat Anda bisa memilih untuk masuk terakhir, meskipun beberapa maskapai mengizinkan untuk lebih dulu daripada penumpang lain. Namun, semakin sedikit waktu Anda diam, semakin baik untuk mencegah anak Anda bosan karena terlalu lama menunggu. 4. Gunakanlah pakaian yang nyaman Pakaian juga menjadi faktor yang dapat membuat Anda dan bayi nyaman atau tidak selama perjalanan. Buatlah bayi Anda mengenakan pakaian yang tipis

sehingga dapat memudahkan jika harus menambahkan pakaian lainnya saat cuaca dingin. Kenakan bayi Anda pakaian yang nyaman agar ia bisa tidur dengan nyenyak. Anda juga bisa melakukan hal di atas untuk diri sendiri. Anda juga dapat membawa gendongan untuk menambah kenyamanan si bayi saat tertidur dan bisa tetap melanjutkan aktivitas seperti membaca buku. Selain gendongan, Anda juga bisa membawa kereta dorong, tetapi pramugari akan menyimpannya selama perjalanan dan mengembalikan di akhir perjalanan. 5. Memberikan makan dan mengganti popok bayi Jika Anda membawa susu atau makanan untuk bayi, cari tahu terlebih dahulu apakah maskapai yang Anda pakai dapat memanaskannya. Anda juga bisa memesan makanan bayi di beberapa maskapai sebelum masuk ke dalam pesawat. Makanan dan susu bayi yang Anda bawa, juga bisa berguna untuk membuat anak tidak rewel saat lepas landas atau mendarat, karena dapat mengurangi tekanan di telinganya. Mainan juga bisa menjadi alternatif untuk mengalihkan perhatian bayi Anda. Apabila ingin mengganti popok bayi, Anda bisa menggunakan toilet yang ada di pesawat. Cara ini lebih baik jika Anda harus menggantikan popok di kursi. 6. Buat bayi Anda tetap tenang Buatlah diri Anda tetap tenang selama di perjalanan, sehingga bayi Anda tidak merasa gelisah. Karena si kecil pasti bisa membaca situasi sekitar, termasuk mengetahui perasaan sang ibu. Jika ia tetap gelisah, Anda bisa membawanya berjalan-jalan di sekitar kabin.(OKE)


Turn static files into dynamic content formats.

Create a flipbook
Issuu converts static files into: digital portfolios, online yearbooks, online catalogs, digital photo albums and more. Sign up and create your flipbook.