Epaper Harian Andalas 29 agustus 2019

Page 1

HARIAN

andalas L U G A S

Kamis, 29 Agustus 2019

D A N

C E R D A S

No: 23991/Tahun XIV | E-Mail:andalas.redaksi@gmail.com | Harga Eceran Rp3.500 andalas|dedi afrizal

Sebut Indonesia Miskin, Bos Taksi Malaysia Minta Maaf

Kapoldasu Irjen Pol Agus Andrianto memaparkan hasil pengungkapan narkoba jaringan internasional di RS Bhayangkara, Rabu (28/8). Seorang tersangka tewas ditembak.

Poldasu Tembak Mati Sindikat Narkoba 73 Kg Sabu dan 70 Kg Ganja Diamankan

Medan-adalas Direktorat Reserse Narkoba Kepolisian Daerah Sumatera Utara (Poldasu) mengungkap jaringan sindikat internasional peredaran puluhan kilogram (kg) narkotika jenis sabu-sabu, ganja dan ribuan butir ekstasi ke Sumut. Polisi menangkap delapan orang tersangka dan menyita barang bukti berupa 70 kg ganja, 73 kg sabu dan 5000-an butir pil ekstasi. Seorang tersangka tewas dalam perjalanan ke rumah sakit, setelah ditembak karena berusaha kabur dan membahayakan petugas ketika disergap.

"Mereka ini merupakan jaringan sindikat internasional. Jaringannya memasok narkoba dari Malaysia ke • LANJUT KE HAL. 15

Kuala Lumpur – andalas Pernyataan CEO Big Blue Taxi, Datuk Shamsubahrin Ismail, yang menolak Gojek masuk Malaysia serta menyebut Indonesia miskin banyak diprotes. Ia akhirnya melayangkan permintaan maafnya. Ismail mengklaim ia menyebut Indonesia miskin setelah membaca berita soal kondisi ekonomi Indonesia. "Indonesia berada dalam hati saya, orang Indonesia di hati saya," katanya dalam konferensi pers yang dikutip dari Malay Mail. Dia mengakui media sosial

dan WhatsApp miliknya dibanjiri oleh protes soal pernyataannya yang kontroversial. "Saya mendapat banyak pesan langsung di ponsel dari orang Indonesia dan juga driver Gojek," katanya. "Saya mengeluarkan pernyataan bahwa Indonesia miskin karena laporan dari Indonesia," klaim Ismail. "Saya minta maaf untuk kesalahan di pernyataan saya, melabeli Indonesia miskin, berdasarkan laporan yang saya terima," imbuh dia. Ismail pun berharap tidak ada • LANJUT KE HAL. 15

Mulai Hari Ini, Polisi Lakukan Razia Besar-Besaran Medan-andalas Satlantas Polrestabes Medan beserta jajarannya akan melakukan razia besarbesaran mulai hari ini (Kamis, 29/08) sehubungan Satlantas Polda Sumut menggelar Operasi Patuh Toba 2019. Operasi ini akan digelar selama dua pekan atau 14 hari, mulai tanggal 29 Agustus 2019 sampai dengan 11 September 2019. Kapolrestabes Medan Kombes Pol Dadang Hartanto, melalui Kasat Lantas Polrestabes Medan AKBP Juliani Prihatini mengatakan, kegiatan ini bertujuan untuk meningkatkan kesadaran akan keselamatan berlalu lintas, dan menekan

angka kecelakaan. "Tindakan ini bukan hanya berupa penilangan, tetapi polisi juga akan mengutamakan teguran dan imbauan yang bersifat pencegahan," katanya, Rabu (28/9). Ia menambahkan, dalam Operasi Patuh Toba 2019 ini nantinya terdapat beberapa poin yang menjadi sasaran prioritas yakni dengan mengedepankan tindakan preventif dan represif. • LANJUT KE HAL. 15

andalas|ist

Didampingi Kepala Dinas Kesehatan Sumut Alwi Mujahit Hasibuan, TKW asal Sumut Meimeris Tumanggor tiba di Pelabuhan Tanjungbalai, Asahan, Rabu (28/8) sore.

Sempat Sakit dan Telantar di Penang

foto|detikcom

Sidang putusan digelar terkait Izin Pinjam Pakai Kawasan Hutan untuk pembangunan PLTA Tampur-I digelar di PTUN Banda Aceh, Rabu (28/8).

Kabulkan Gugatan Walhi

PTUN Batalkan Izin Lahan PLTA Tampur-I Aceh Banda Aceh – andalas Pengadilan Tata Usaha Negara (PTUN) Banda Aceh mengabulkan gugatan LSM Wahana Lingkungan Hidup Indonesia (Walhi) terhadap Gubernur Aceh terkait Izin

Pinjam Pakai Kawasan Hutan (IPPKH) untuk pembangunan PLTA Tampur-I. Sidang putusan digelar di PTUN Banda Aceh pada Rabu • LANJUT KE HAL. 15

Akhirnya Meimeris Dibawa Pulang ke Sumut Tanjung Balai – andalas Tenaga Kerja Wanita (TKW) asal Sumatera Utara (Sumut) Meimeris Tumanggor, yang sempat sakit dan telantar di Penang, Malaysia, akhirnya berhasil dibawa pulang ke Sumut dengan kapal laut. Didampingi Kepala Dinas Kesehatan Sumut Alwi Mujahit Hasibuan, TKW Meimeris telah tiba di Pelabuhan Tanjung Balai, Asahan, Rabu (28/8) sore. “Alhamdulillah, saat ini kami sudah tiba di Tanjung Balai, Asahan,” ujar Alwi

Mujahit Hasibuan, usai tiba di Pelabuhan Tanjung Balai. Kedatangan Meimeris dan Alwi Mujahit disambut langsung oleh Kantor Kesehatan Pelabuhan (KKP) dan Pemerintah Kota (Pemko) Tanjung Balai. Hadir di antaranya Asisten II Bidang Ekonomi, Pembangunan dan Sosial Pemko Tanjungbalai Zainul Arifin, Kepala Dinas Kesehatan Burhanuddin Harahap dan para petugas kesehatan. Begitu sampai, Meumeris langsung dimasukkan ke ambulans KKP dan diperiksa

petugas RSUD Dr Tengku Mansyur Kota Tanjungbalai. “Setelah pemeriksaan singkat, selanjutnya Meimeris dibawa ke RSUD, untuk dirawat satu malam. Diharapkan besok pagi akan lebih segar dan akan dipindahkan ke RS Haji Medan,” ungkap Alwi Mujahit, yang merupakan salah satu Tim Pemprov Sumut yang diutus Gubernur Edy Rahmayadi ke Penang. Tentang kondisi kesehatan Meimeris, Alwi mengatakan • LANJUT KE HAL. 15

Status Sinabung Turun, Warga Dipulangkan ke Desa Bupati Tanah Karo Terkelin Brahmana SH didampingi Kepala Pelaksana (Kalak) Badan Penanggulangan Bencana Daerah (BPBD) Ir Martin Sitepu, Kabid Logistik Natanael Perangin Angin, Kabid TK/SD Dinas Pendidikan, Parlindungan Guru Singa, Camat Simpang Empat, Amsah Perangin Angin, meninjau lahan tanah kosong yang dihibahkan warga Desa Kuta Tengah, Kecamatan Simpat Empat, Rabu (28/8).

andalas|robert tarigan

Bupati Karo Terkelin Brahmana didampingi sejumlah OPD meninjau lahan tanah milik warga Tiarma Ginting untuk dibangun gedung SD.

T

erkelin Brahmana mengungkapkan, Pemkab Karo menyetujui pembangunan gedung Sekolah Dasar Negeri (SD)

di Desa Kuta Tengah, sebab pascaerupsi Gunung Sinabung, gedung SD 040475 Tiga Serangkai tidak • LANJUT KE HAL. 15

AKBP Juliani Prihatini

Unik Tapi Nyata

Pria Ini Tega Bikin Surat Kematian Istrinya yang Masih Hidup Fitria (33) kaget mengetahui ada surat keterangan kematian atas dirinya. Warga Desa Sienjo, Kecamatan Toribulu, Kabupaten Parigi Moutong, Sulawesi Tengah, ini pun mengeluhkan tindakan pemerintah desa yang menerbitkan surat tersebut. "Saya bingung saat pertama kali menemukan surat kematian atas nama diri saya," ungkap Fitria, Rabu (28/8). Diduga surat tersebut diminta suaminya, RSL, yang meminta cerai sejak April 2018. Kejadian ini • LANJUT KE HAL. 15

KURS RUPIAH TERHADAP MATA UANG ASING RABU, 28 AGUSTUS 2019 Mata Uang Jual Beli AUD 9.671 9.572 CNY 2.023 2.003 EUR 15.894 15.730 GBP 17.596 17.420 HKD 1.827 1.809

Mata Uang Jual Beli 134 JPY 135 MYR 3.407 3.370 SGD 10.319 10.213 USD 14.334 14.192 Sumber: BANK INDONESIA


SAMBUNGAN

Kamis 29 Agustus 2019

Otak Pembunuhan Suami-Anak Tiri Terlilit Utang Rp 10 M Sukabumi – andalas Aulia Kesuma (45) terlilit utang ke sejumlah bank. Nilainya miliaran rupiah. Ia nekat menyewa empat eksekutor untuk menghabisi nyawa suami, Edi Candra Purnama alias Pupung Sadili (54), dan anak tirinya, M Adi Pradana alias Dana (23). Aulia berharap menguasai warisan harta benda milik suaminya itu demi melunasi utang. "Dia punya utang ke dua bank, yang pertama sebesar Rp 7 miliar. Kemudian yang kedua Rp 2,5 miliar atas nama dia dan suaminya. Terakhir utang kredit mencapai Rp 500 juta, sehingga total utangnya Rp 10 miliar. Uang pinjaman itu untuk buka usaha, tapi gagal," kata Kapolres Sukabumi AKBP Nasriadi di Mapolres Sukabumi, Rabu (28/8). Akibat terjerat utang, Aulia diharuskan membayar Rp 200 juta setiap bulannya. Merasa terdesak melunasi utang Rp 10 miliar, Aulia meminta kepada suaminya untuk menjual aset. "Tersangka kemudian

Aulia Kesuma meminta kepada suaminya agar rumah dijual. Namun ditolak oleh suaminya, karena rumah yang ditempati merupakan rumah warisan, selain itu ada penolakan juga dari Dana," ujar Nasriadi. Gegara mendapat penolakan, Aulia merencanakan menghabisi nyawa suami dan anak tirinya tersebut. Ia mengontak mantan pembantunya untuk menyewa pembunuh bayaran. Berkaitan kasus ini, polisi menyita sejumlah barang bukti di antaranya KTP milik tersangka Geovanni Kelvin (24), selimut berbau bahan

bakar, potongan SIM milik korban Edi Chandra, satu buah kotak handphone, satu buah penjepit dan satu gunting. Aulia menyewa jasa eksekutor untuk membunuh Pupung dan Dana. Pencarian empat eksekutor itu dilakukan oleh tersangka Geovanni Kelvin, pemuda yang diakui Aulia sebagai anak. Dalam kasus ini, empat eksekutor dijanjikan Rp 500 juta setelah menjalankan misi keji tersebut. Dua eksekutor berhasil diringkus polisi. Berdasarkan informasi dari akun Facebook Aulia Kesuma, ia mencantumkan pekerjaannya sebagai koordinator keuangan di sebuah perusahaan. Ia bekerja sejak 2011 hingga sekarang. Aulia Kesuma juga mencantumkan lulusan sekretaris dari perguruan tinggi Swasta Saint Mary's College. Berdasarkan informasi dari akun Facebooknya, Aulia Kesuma menikah dengan Pupung Sadili pada 5 Juni 2011. Aulia Kesuma dikaruniai seorang anak perempuan dari pernikahannya dengan Pupung Sadili.

Ia melahirkan anak tersebut pada Maret 2015. Namun ia juga mengaku memiliki anak bernama Geovanni Kelvin, yang ikut terlibat dalam kasus pembunuhan. Misteri status hubungan Aulia Kesuma dan tersangka Geovanni Kelvin (24) akhirnya terungkap. Di hadapan polisi, Aulia ternyata mengaku pada KTP-nya salah tahun kelahiran dan menegaskan bahwa Kelvin anak kandungnya. "Jadi pada saat menikah (dengan korban) ada kesalahan pencatatan di KTP. Harusnya saya lahir tahun 1974, tapi entah kenapa jadi 1984," tutur Aulia di Mapolres Sukabumi, Kabupaten Sukabumi, Jawa Barat, Rabu (28/8). Soal perbedaan umur antara Aulia dan Kelvin membetot perhatian publik. Dengan usia berdasar KTP, Aulia hanya terpaut perbedaan usia 10 tahun dengan Kelvin. Mengetahui kesalahan tahun lahir itu, Aulia tidak koreksi. "Kelvin anak kandung saya dari suami yang sebe-

lumnya, mantan suami saya juga masih ada," kata Aulia. Awalnya Aulia lancar memberikan keterangan kepada petugas. Namun saat wartawan bertanya, Aulia lebih memilih diam dan mulai menangis. "Jadi misteri perbedaan umur antara tersangka Aulia dan tersangka Kelvin sudah jelas ya sekarang. Memang sebelumnya dia sempat berbelitbelit ketika ditanya soal ini kepada anggota kita," kata Kapolres Sukabumi AKBP Nasriadi. Adapun Edi Candra Purnama alias Pupung Sadili (54) dan M Adi Pradana alias Dana (23) ternyata aktif di komunitas Bumi Datar. Hal itu terungkap di akun media sosial facebooknya. Dalam salah satu status yag dibuat korban pada 17 Agustus 2019 lalu, Pupung sempat membuat status ucapan Dirgahayu Republik Indonesia. Dalam status itu ia mengaku sebagai Founder dan Co Founder Flath Earth 101 atau yang dikenal dengan sebutan komunitas Bumi Datar. (DTC/DOH)

SEBUT INDONESIA MISKIN, BOS TAKSI MALAYSIA MINTA MAAF ................. • DARI HALAMAN. 1 marwah mereka sehingga menjadi tukang Gojek," aksi demonstrasi terkait ujarnya. "Di Indonesia, wanita dapat perkataannya demi hubungan memeluk driver begitu saja baik kedua negara. Sebelumnya, pernyataan tapi bagaimana dengan MalayIsmail membuat banyak orang sia? Apakah kita ingin melihat Indonesia tersulut emosi, wanita kita memeluk driver di demikian pula pengendara sana-sini?" tambahnya, seperti Gojek. "Kemiskinan di Indo- dikutip dari Free Malaysia nesia terlalu tinggi, gaji tak Today. Di video viral yang beredar tinggi. Malaysia tidak bisa seperti itu. Anak muda (Ma- di media sosial, ia menyebut laysia) bukan miskin, tak kemiskinan di Indonesia terladatang dari keluarga miskin. lu tinggi sehingga Gojek Kenapa kita mau menjatuhkan sukses. Sedangkan anak muda

Malaysia tak miskin dan tidak perlu menjadi pengemudi Gojek. Dalam berbagai kesempatan sebelumnya, ia sudah banyak mengutarakan kritik. "Pemerintah seharusnya menemukan cara menciptakan pekerjaan yang stabil dan bayarannya bagus untuk anak muda ketimbang mendorong mereka mendapat income sedikit dan menaruh hidup dalam risiko karena kecelakaan motor rankingnya tinggi," sebutnya.

Ia bahkan menyebut para pengemudi taksi akan mendorong penggantian pemerintah Pakatan Harapan jika menutup telinga soal bahaya sepeda motor. Ia juga menyinggung soal perusahaan transportasi online lokal, Dego Ride, yang malah dilarang karena alasan keamanan. "Aplikasi Dego dikembangkan oleh orang Malaysia tapi dilarang. Apa alasan rasional membawa perusahaan berbasis di Indonesia yang menawarkan layanan yang

serupa?" cetusnya. Ismail pun menyinggung bahwa Malaysia merupakan negara yang kaya. "Malaysia adalah negara kaya dengan sistem transportasi publik yang bagus," katanya yang dikutip dari The Star. "Kita menghabiskan bermiliar-miliar untuk sistem MRT dan LRT, tapi pada akhirnya malah menumpuk sepeda motor di kota seperti perkotaan di Indonesia, Thailand, Malaysia dan Kamboja?" tandasnya. (DTC/BBS)

AKHIRNYA MEIMERIS DIBAWA PULANG KE SUMUT .................................... • DARI HALAMAN. 1 terus membaik dan bahkan sudah bisa jalan sendiri, meski secara umum kondisinya masih lemah. Karena itu, di Tanjungbalai akan menginap satu malam, sebelum dibawa ke Medan, Kamis (29/8) pagi. “Diperkirakan, tiba di Medan sekitar pukul 12.00-13.00 WIB,” ujarnya. Sebelumnya, Gubernur Sumut Edy Rahmayadi memerintahkan Sekdaprov Sabrina dan tim dari Pemprov Sumut, untuk segera berangkat ke Penang, Malaysia, setelah mendengar kabar adanya TKW asal Sumut Meimeris Tumanggor yang sakit dan terlantar di Penang. Dikabarkan Meimeris Tumanggor sempat bekerja 3 tahun di satu sekolah di Bukit Martajam, Penang, tanpa diberi gaji dan ketika jatuh sakit ditinggalkan majikannya di halaman depan Kantor Konsulat Jenderal Republik Indonesia (KJRI) di Penang. Hingga akhirnya ditemukan dan dibawa ke Rumah Sakit Kerajaan Malaysia di Bukit Martajam Penang. Sekdaprov bersama tim

diminta segera mengurus dan melakukan tindakan untuk penanganan TKW yang dirawat di Rumah Sakit Kerajaan Malaysia di Bukit Martajam Penang. Terutama tentang pengobatan dan upaya pemulangannya ke Sumut. Tim Pemprov Sumut yang terdiri atas Sekdaprov Sabrina, Kadis Kesehatan Alwi Mujahit Hasibuan, Kabiro Hukum Andy Faisal dan Kadis Pemberdayaan Perempuan dan Perlindungan Anak (PPPA) Nurlela sampai di Penang, Minggu (25/8) malam, langsung berkoordinasi dengan melakukan pertemuan dengan Persatuan Masyarakat Indonesia (Permai) Utara Malaysia. Antara lain membahas tentang langkah-langkah yang akan dilakukan untuk melindungi hak-hak Meimeris Tumanggor sebagai TKW. Senin (26/8) pagi, tim bergerak cepat dan berbagi tugas. Sekda Sabrina bersama Kadis Kesehatan Alwi Mujahit Hasibuan dan Kadis PPPA Nurlela menjenguk Meimeris Tumanggor ke Rumah Sakit Kerajaan Malaysia di Bukit Martajam Penang. Juga melakukan negosiasi dengan pihak

rumah sakit, agar Meimeris Tumanggor dapat segera dikeluarkan. Kepada pihak rumah sakit, Sekda meminta agar dilakukan penanganan yang intensif, sembari menunggu pemulangannya ke tanah air. “Kita minta kepada pihak rumah sakit untuk memberikan penanganan dan pengobatan yang maksimal, sebelum dipulangkan ke tanah air, agar TKW dapat segera pulih kembali kesehatannya,” ujar Sabrina. Sementara itu, Kabiro Hukum Andy Faisal bersama Kompol Danu dari atase Kepolisian Republik Indonesia di Penang melakukan negosiasi dengan majikan yang bernama Gernathan dan Saraswati. Tim mendatangi rumah majikan yang bersebelahan dengan satu sekolah, yang diduga menjadi tempat Meimeris Tumanggor bekerja. Menurut Andy, negosiasi dilakukan karena TKI asal Sumut itu berstatus ilegal masuk ke Malaysia. Hasilnya, pihak majikan sudah bersedia memberi gaji dan biaya perobatan. "Sudah mau majikannya untuk pembayaran gaji dan biaya perobatan TKW kita,"

ujar Andy. Akhirnya, Selasa (27/8), Sekda Sabrina, didampingi Kadis PPPA Nurlela, Kadis Kesehatan Alwi Mujahit Hasibuan, serta Pelaksana Fungsi Konsuler 2 KJRI di Penang Ester Rajagukguk, Tim Pemprov Sumut berhasil mengeluarkan Meimeris. Setelah bernegosiasi, melengkapi persyaratan yang dibutuhkan dan membayarkan biaya pengobatan. Usai keluar dari rumah sakit, Meimeris langsung dibawa ke Kantor Keimigrasian di Penang, untuk mengurus surat-surat dan segala yang dibutuhkan untuk kepulangannya ke Sumut. “Setelah ini selesai semua surat-surat yang dibutuhkan, kita akan segera pulangkan Meimeris Tumanggor ke kampung halamannya di Sumut, sehingga dapat segera berkumpul dengan keluarganya,” ujar Sabrina. Bantuan Permai Utara Sementara itu, proses pemulangan Meimeris Tumanggor mengundang simpati berbagai kalangan. Termasuk dari Persatuan Masyarakat

Indonesia (Permai) Utara Malaysia. Selain membantu Tim Pemprov Sumut di Penang, Permai Utara juga memberikan bantuan uang sebesar RM2.207. Uang yang diserahkan Ketua Umum Permai Utara Ahmad Rofi’I kepada Meimeris Tumanggor, Selasa (27/8) malam, di Kantor Konsulat Jenderal Republik Indonesia (KJRI) di Penang, tersebut hasil penggalangan dana dari dari para anggota Permai Utara dan berbagai pihak lainnya. Awalnya, Permai Utara melakukan penggalangan dana untuk membantu pengobatan Meimeris Tumanggor di Rumah Sakit Kerajaan Malaysia di Bukit Martajam, Penang. Namun Meimeris sudah keluar dari rumah sakit, dan biaya rumah sakit sudah dibayarkan oleh Pemprov Sumut, dana tersebut diharapkan dapat membantu biaya pengobatan selanjutnya. “Semoga bantuan ini dapat meringankan beban Meimeris Tumanggor, dan doa kami semua dari Permai Utara, semoga Meimeris Tumanggor cepat sembuh,” ujar Ahmad Rofi’i. (WAN)

POLDASU TEMBAK MATI SINDIKAT NARKOBA .................................... • DARI HALAMAN. 1 Aceh dan Sumatera Utara," terang Kapoldasu Irjen Pol Agus Andrianto di Kamar Jenazah RS Bhayangkara Medan, Rabu (28/8) sore. Dijelaskannya, seorang tersangka yang ditembak mati M alias N meninggal dunia dalam perjalanan menuju rumah sakit. Sedangkan tersangka inisial AAS ditembak bagian kakinya karena melawan polisi. Enam pelaku lainnya, adalah IR alias I, ME, FHP alias F, AC alias D, I dan A. "Para pelaku ditangkap dari beberapa lokasi. Satu pelaku M alias N mencoba melarikan diri, sehingga petugas memberikan tindakan tegas terukur. Pelaku meninggal dunia saat dibawa ke Rumah Sakit

Bhayangkara Medan," jelas jenderal bintang dua tersebut. Dengan mengamankan 73 kg sabu, kata Agus, Poldasu telah menyelamatkan anak bangsa sebanyak 730 ribu orang dengan asumsi satu gram sabu untuk 10 orang pengguna. Untuk ekstasi, Poldasu menyelamatkan 5.026 orang dengan asumsi satu pil digunakan satu orang. Sedangkan untuk ganja, sambung Agus, menyelamatkan 70 ribu orang dengan asumsi satu gram ganja untuk satu orang pengguna. "Total keseluruhan anak bangsa yang diselamatkan sebanyak 805.026 orang," sebut Agus. Para tersangka dijerat dengan Pasal 111 Ayat (2) atau Pasal 114 Ayat (2) dan atau

Pasal 112 Ayat (2) Jo Pasal 132 Ayat (1) UU RI No 35 tahun 2009 tentang Narkotika dengan ancaman hukuman Pidana dengan pidana mati, pidana penjara seumur hidup atau paling singkat penjara 6 tahun dan paling lama 20 tahun dan pidana denda paling sedikit Rp 1 miliar dan paling banyak Rp 10 miliar. Sementara, Direktur Reserse Narkotika Polda Sumut Kombes Pol Hendri Marpaung mengatakan, awalnya polisi mendapat informasi adanya dua pria membawa ganja di Jalan Selamat Ketaren, Medan Estate, Deli Serdang pada Selasa (20/8) lalu. Dari informasi berharga itu polisi menyelidikinya dan ternyata akurat (A1). Polisi kemudian menghentikan satu

unit angkutan umum berpelat nomor polisi BK 7225-DM yang ditumpangi I alias IR dan ME. "Petugas lalu menangkap keduanya dan menyita 70 kilogram ganja," terang Hendri. Saat diinterogasi, tersangka menyebut, jaringan lainnya berada di Jalan Kabupaten Asahan sedang membawa narkotika. Polisi menyelidiki informasi itu kemudian menangkap pelaku AAS di Jalan Latsitarda Nusantara 8, Asahan pada Jumat (23/8/). "Dari pelaku disita barang bukti dua kilogram sabu. Saat dilakukan pengembangan pelaku mencoba melarikan diri, sehingga petugas menembak kaki kirinya," sebut Hendri. Polisi kembali menindaklanjuti penyelidikan dan me-

nangkap M alias N serta tersangka FHP alias F saat mengendarai mobil Suzuki Vitara BK 1140 AF di kompleks Asrama Abdul Hamid, Jalan Medan - Binjai pada Minggu (25/8). Dari penggeledahan mobil, polisi menemukan 1 kg sabu dan 5.000 butir pil ekstasi. Dari hasil penyelidikan lanjutan itu, polisi juga menangkap AC alias D saat mengendarai Toyota Avanza BK 1507 OY di kawasan Langkat. Namun, saat digeledah, tidak ditemukan barang bukti narkoba. Tak sampai di situ, polisi juga menangkap I dan A saat mengendarai mobil Gran Max BK 8035 PK di Jalan Megawati, Binjai Timur, Binjai. Dari pelaku, polisi menyita barang bukti 70 kg sabu. (DA)

dapat difungsikan, sehingga kegiatan proses belajar mengajar (KBM) telah lama menumpang di SD Desa Surbakti. Ini sangat menyulitkan peserta didik dari segi waktu dan jarak tempuh. “Lahan ini sangat cocok dan strategis dibangun gedung SD Negeri, apalagi dalam waktu dekat ini, setelah turunnya status Gunung Sinabung, warga Desa Kuta Tengah yang tinggal di hunian sementara (Huntara) di Desa Surbakti akan dikembalikan ke desa

asal, Kuta Tengah, sesuai rekomendasi PVMBG. Kemungkinan bulan September 2019 ada beberapa pengungsi kembali ke desa asalnya,” jelas Terkelin Brahmana. Dinas Pendidikan dan BPBD segera menindaklnjuti jika pemilik sudah menghibahkan tanah tersebut ke Pemkab Karo, dalam arti kata teknisnya dinas pendidikan buat kajian, begitu juga BPBD Karo ajukan adminitrasi surat ke Pusat Vulkanologi dan Mitigasi Bencana Geologi di Desa Ndokum Siroga, sebagai rekomendasi untuk

pembangunan sekolah ini sebagai syarat bisa dan tidak menyalahi aturan ke depan. “Jangan nanti setelah selesai dibangun timbul bencana lagi, ya bencana hukum,” canda bupati. “Kalau warga sudah menghibahkan tanah, jangan lagi pemilik tanah dibuat pusing, kita harus jemput bola, dan jangan mutarmutar,” timpalnya. Sementara Kalak BPBD Ir Martin Sitepu membenarkan, sesuai rencana progres pengungsi yang tinggal di Huntara akan dikembalikan ke Desa Kuta Tengah. “Rencana awal

bulan September 2019, kita sudah sosialisasikan agar masyarakat dapat kembali lagi ke desanya sesuai penurunan status Gunung Sinabung,” imbuh Martin Sitepu. “Nah, jika pembangunan gedung SD dikerjakan oleh BPBD, maka wacana kami sebelum masyarakat kembali ke desanya, kami BPBD siap membangun sekolah SD sementara melalui gotong royong TNI, sebab dana tersebut dikucurkan melalui dana fasilitas sosial (fasos) dan fasilitas umum (fasum),” kata Martin. Apabila melalui Dinas

Pendidikan, prosesnya panjang, menganggarkan dulu biaya pembangunan sekolah, baru ditenderkan lagi, sementara anak-anak perlu cepat siap supaya begitu dipulangkan ke desanya langsung bisa melakukan KBM secara efisien dan reguler. Pemilik tanah, Tiarma Ginting (64) mengaku menghibahkan lahan ladangnya seluas ± 6.410 M2 di “Juma Sungai” dan sudah bersertivikat no. 6623155. “Demi masa depan anak-anak desa kami, saya ikhlas menghibahkan lahan ini,” ujarnya. (RTA)

15

Kubu Karding: Cak Imin Pemimpin Antikritik Jakarta-andalas Ali Anshori, mantan Wasekjen PKB yang dianggap dekat dengan Abdul Kadir Karding melihat kejanggalan dalam kepemimpinan Muhaimin Iskandar di partainya. Khususnya, dalam hal muktamar PKB yang digelar di Bali beberapa hari lalu. Muhaimin, alias Cak Imin dianggap tipe pemimpin yang antikritik. Hal itu terlihat dari struktur DPP PKB yang ada saat ini. Dia dan Karding tak masuk struktur DPP PKB. "Saya melihat antikritik. Coba saja ada pengurus yang berani kritik nasibnya kaya apa coba, di antara orang-orang yang ada dalam stuktur yang berani kritik coba ada enggak? Semua asal bos senang," jelas Ali, Rabu (28/8). Ali juga aneh melihat muktamar PKB menjadikan Cak Imin sebagai mandataris tunggal. Semua kepengurusan DPP PKB diserahkan kepada Cak Imin. Ukuran Cak Imin menentukan siapa yang berhak duduk di kepengurusan juga tidak jelas. "Penentuan proses di Muktamar sampai mandataris tunggal, penentuan struktur nyaris di tangan Cak Imin semua, ukurannya enggak ada, kan kita enggak tahu," tambah Ali. Meski tak cocok dengan kepemimpinan Cak Imin. Dia memutuskan akan tetap men-

jadi kader di PKB, ogah pindah partai. Namun, dia akan memberikan kritik kepada pimpinan partai. "Saya tetap di PKB, tetapi akan memberikan kritik konstruktif untuk kebaikan bangsa," tutur dia. Ali Anshori mengungkapkan, kubu Karding dianggap berpotensi melawan di muktamar PKB. "Jadi dianggap berpotensi melakukan itu (pemberontakan), istilahnya dianggap jangan ada dua matahari yang tumbuh. Intinya itu," jelas Ali. Ali menegaskan, tidak ada unsur perlawanan yang dilakukan dirinya dan Karding. Hal itu hanya asumsi semata dari Cak Imin. Awal mula kecurigaan Cak Imin kepada Karding saat penentuan cawapres. "Ada beberapa kejadian misalnya saat penentuan cawapres, dianggap bermain sendiri, padahal itu enggak ada, hanya mencari alibi," tegas Ali lagi. Ali mengakui, Cak Imin kerap melakukan 'pembusukan' terhadap karakter Karding di depan sejumlah kader PKB. Namun dia membantah sejumlah tuduhan itu. "Sudah lama (pembusukan itu), sebelum dilepas sebagai sekjen. Nah setelah dilepas dianggap berpotensi untuk melawan di muktamar, tapi semua asumsi," kata dia. (MDC)

PTUN BATALKAN IZIN LAHAN PLTA TAMPUR-I ACEH ......... • DARI HALAMAN. 1 (28/8). Putusan diambil majelis hakim Muhammad Yunus Tazryan, Fandy Kurniawan Pattiradja, dan Miftah Saad Caniago. Dalam persidangan, majelis hakim menyatakan menolak eksepsi yang diajukan tergugat I dan tergugat II intervensi untuk seluruhnya. Sementara dalam pokok perkara, hakim mengabulkan seluruh gugatan. "Menyatakan batal dan/atau tidak sah keputusan Gubernur Aceh No. 522.51/DPMPTSP/ 1499/2017, tanggal 09 Juni 2017 tentang Pemberian IPPKH dalam Rangka Pembangunan Pembangkit Listrik tenaga air Tampur-I (443 MW) seluas -+ 4.407 Ha atas nama PT. Kamirzu di Kabupaten Gayo Lues, Kabupaten Aceh Tamiang, dan Kabupaten Aceh Timur Provinsi Aceh beserta perubahannya," putus majelis hakim dalam sidang. Selain itu, hakim juga mewajibkan tergugat untuk mencabut objek sengketa beserta perubahannya. Dalam sidang, hakim juga memutuskan tergugat membayar biaya perkara secara tanggung renteng.

Menanggapi putusan tersebut, Direktur Walhi Aceh Muhammad Nur, mengapresiasi majelis hakim. Putusan ini disebut kemenangan rakyat. "Saat ini sangat jarang ada pengadilan yang memberi putusan seperti ini. Ini seperti barang langka putusan hukum yang digugat dalam aspek lingkungan hidup," kata M Nur kepada wartawan. Ketua Tim Pengacara Walhi, Muhammad Reza Maulana, mengatakan, majelis hakim dalam persidangan menyatakan berdasarkan undang-undang gubernur hanya berwenang menerbitkan IPPKH untuk luasan paling banyak lima hektare dan bersifat nonkomersial. Sementara fakta hukumnya, IPPKH yang diterbitkan Gubernur Aceh kepada PT. KAMIRZU yaitu seluas 4.407 hektare. Majelis hakim menyatakan Gubernur Aceh tidak berwenang menerbitkan IPPKH. "Selain itu dalam pertimbangannya majelis hakim tadi juga menyampaikan penerbitan izin di dalam Kawasan Ekosistem Leuser (KEL) juga bertentangan dengan Pasal 150 UU Pemerintahan Aceh," ujar Reza. (DTC)

MULAI HARI INI, POLISI LAKUKAN RAZIA BESAR-BESARAN .......... • DARI HALAMAN. 1

STATUS SINABUNG TURUN, WARGA DIPULANGKAN KE DESA ................ • DARI HALAMAN. 1

harian andalas | Hal.

"Karena konsep dalam Operasi Patuh Toba ini adalah menciptakan keamanan, keselamatan, ketertiban dan kelancaran lalu lintas," ujarnya. Operasi Patuh Toba 2019 ini dilaksanakan oleh Kepolisian Republik Indonesia (Polri) yang digelar secara serentak di seluruh Indonesia. Pelanggaran lalu lintas yang selama ini menjadi sorotan, akan dijadikan target utama para petugas kepolisian. "Dengan delapan sasaran prioritas pelanggaran yakni menggunakan ponsel saat berkendara, mengemudikan kendaraan dalam keadaan

mabuk, mengendarai kendaraan di luar batas kecepatan, pengemudi di bawah umur, tidak menggunakan sabuk pengaman, melawan arus saat berkendaraan, tidak menggunakan helm SNI dan menggunakan lampu rotator atau strobo," jelasnya. Meskipun mengedepankan cara bertindak preventif dan represif, pelanggar akan tetap ditindak tegas bila kedapatan melakukan pelanggaran lalu lintas saat adanya razia. "Karena konsep dalam operasi ini adalah menciptakan keamanan, keselamatan, ketertiban dan kelancaran lalu lintas," ujarnya. (ANT)

PRIA INI TEGA BIKIN SURAT KEMATIAN ISTRINYA YANG MASIH HIDUP ........... • DARI HALAMAN. 1 bermula saat Fitria dan RSL terlibat pertengkaran. Keduanya lalu berpisah dengan membuat surat kebebasan pernikahan di tingkat desa tanpa proses perceraian di Pengadilan Agama. Jadi status hukum mereka masih sebagai suami-istri. Fitria baru mengetahui ada surat keterangan kematian atas dirinya ketika mendatangi Kantor Urusan Agama. Salah seorang pegawai KUA memperlihatkan surat keterangan kematian tersebut. Diduga RSL menggunakan surat tersebut untuk memuluskan

proses pembuatan buku nikah dengan perempuan lain. "Saya pikir Ibu sudah meninggal, dan setelah buat surat kematian, suaminya Ibu mengurus surat atau formulir pernikahan baru, yang katanya akan menikah dalam waktu dekat ini. Itu disampaikan pegawai KUA," tutur Fitria menirukan ucapan petugas Surat keterangan kematian bernomor 261.145/ VI/2019 dan ditandatangani pejabat Kepala Desa Sienjo itu membuat Fitria kesulitan mengurus administrasi kependudukannya. Fitria berencana melaporkan Kepala Desa Sienjo ke pihak kepolisian. (DTC)


Kamis 29 Agustus 2019

MEDAN KITA

harian andalas | Hal.

2

andalas Pemko Dukung Pengembangan Lugas & Cerdas PENERBIT PT. Star Media Internusa PEMBINA ISKANDAR ST Dr Eggi Sudjana SH MSi PEMIMPIN UMUM/PEMIMPIN REDAKSI/PENJAB Agus Salim Ujung WAKIL PEMIMPIN UMUM MA Siddik Surbakti WAKIL PEMIMPIN REDAKSI Gusliadi Ritonga PEMIMPIN PERUSAHAAN Amiruddin WAKIL PEMIMPIN PERUSAHAAN Septho MANAGER UMUM Zulham Efendi Parinduri KEUANGAN Dina Rizky SIRKULASI Wati Br Sitorus IKLAN Dani SEKRETARIS REDAKSI Dian Purnama Sari REDAKTUR Hamdani Nasution, Dedi Afrizal, Robenson Sidabariba, M Yunan Siregar, Asiong STAF REDAKSI Asril Tanjung, Irwan Ginting, Thamrin Samosir, Desrin Pasaribu, Maguslim, Ahmad Fuad Siregar PENASEHAT HUKUM Syahril SH SpN; Nur Alamsyah SH MH; Abu Bokar Tambak SH MHum; A Herwan Bispo SH, H. Syafrizal SH. MH ALAMAT REDAKSI/ TATA USAHA Jalan T Amir Hamzah Ruko Kompleks Griya Riatur Indah No. 182-184-186 Medan TARIF IKLAN Iklan Warna (FullColour) Rp. 15.000/mm kolom Iklan Hitam Putih Rp 10.000/mm kolom Iklan Keluarga/Ucapan Selamat Rp 3.500/mm kolom TELEPON (061) 8449800 FAKSIMILE (061) 8462800 EMAIL REDAKSI:andalas.redaksi@gmail.com andalasnewsmedan@gmail.com IKLAN: marketingandalas@gmail.com PENCETAK PT. SUMATERA JAYA GRAFIKA Jalan Paduan Tenaga No.2 Medan Telp: 061-7366732 Isi di Luar Tanggungjawab Pencetak

EDITORIAL

DPRDSU Wariskan Catatan Buruk KETUA DPRD Sumatera Utara, H Wagirin Arman memutuskan pembahasan Rancangan Perubahan Angaran Pendapatan dan Belanja Daerah (RP-APBD) tahun anggaran 2019 untuk diputuskan langsung Menteri Dalam Negeri (Mendagri). Keputusan itu diketok menyusul sidang paripurna pembahasan RPAPBD Sumut 2019 yang bolak balik digelar tidak juga mencapai kourum, Selasa (27/8). "Dengan rasa berat hati dan maaf kepada rakyat Sumatera Utara, maka P-APBD Sumut 2019 kita putuskan diserahkan ke Mendagri untuk ditetapkan," tegas Wagirin sembari mengetok palu sidang sebanyak tiga kali disaksikan langsung Gubsu Edy Rahmayadi. Paripurna dengan agenda mengambil keputusan PAPBD 2019 itu hanya dihadiri sekitar 40-an anggota dewan. "Kita sudah beri kesempatan, tapi sampai saat ini kehadiran anggota DPRDSU tidak memungkinkan kita mengambil keputusan PAPBD 2019. Secara pribadi saya sangat kecewa berat dengan ketidakhadiran anggota dewan yang terus semakin menurun di paripurna," ujar Wagirin. Terpisah, sejumlah anggota DPRDSU menilai gagalnya pengesahan P-APBD 2019 sehingga harus diserahkan ke Mendagri tidak terlepas dari buruknya komunikasi yang dijalankan gubernur khususnya Sekretaris DPRDSU selaku perpanjangan tangan gubernur. Penilaian itu disampaikan kalangan anggota dewan, di antaranya Juliski Simorangkir dari PKPI, Wasner Sianturi dari PDIP, Sutrisno Pangaribuan (PDIP) dan Donald Lumbanbatu (Gerindra). Terkait hal itu, kita perlu mengingatkan, bahwa kegagalan pengesahan RP-APBD ini murni merupakan kesalahan internal anggota dewan sendiri. Karena itu sangat naif dan aneh, jika terdapat sejumlah anggota DPRDSU yang terkesan mencari kambing hitam, dengan menuding Gubsu Edy Rahmayadi sebagai pihak yang ikut bertanggungjawab karena dinilai kurang komunikatif dengan legislatif. Tudingan ini jelas tidak berdasar dan bisa disebut sebagai sebuah sikap yang lari dari tanggung jawab. Pasalnya, pelaksanaan paripurna dewan yang sudah bolak balik mengalami penundaan karena tidak kourum itu merupakan kesalahan anggota dewan sendiri, dan sama sekali tidak ada kaitannya dengan pihak eksekutif. Apalagi penetapan jadwal paripurna itu dilakukan anggota dewan sendiri. Dalam konteks ini, Sekretaris DPRDSU juga patut dinilai gagal, karena semestinya dia juga harus ikut berperan melakukan lobi-lobi intensif kepada anggota dewan supaya paripurna bisa memenuhi kourum. Hal ini misalnya sering dilakoni Sekwan sebelumnya, Randiman Tarigan. Tetapi apa pun ceritanya, semua sudah terjadi. Dalam hal ini anggota DPRD Sumatera Utara periode 2019-2024 tidak saja telah mempermalukan dirinya sendiri, tapi juga telah meninggalkan kenangan dan catatan buruk bagi masyarakat di daerah ini khususnya dan rakyat Indonesia pada umumnya. Sejatinya kesulitan dalam menghadirkan anggota dewan dalam rapat paripurna, tidak hanya terjadi di DPRD Sumut saja, tetapi juga berlaku di hampir semua lembaga legislatif di seluruh Indonesia. Namun, kegagalan pengesahan RAPBD oleh DPRD dan selanjutnya diserahkan ke Mendagri, baru pertama kali terjadi di daerah ini. Diharapkan, catatan buruk yang diwariskan anggota DPRDSU periode 2014-2019 ini bisa dijadikan pelajaran berharga bagi para wakil rakyat lainnya, khususnya anggota DPRDSU 2019-2024 yang bulan depan akan dilantik, agar kejadian memalukan sedemikian tidak sampai terulang lagi. (**)

Ekowisata Hutan Mangrove

Medan-andalas Pemko Medan mendukung penuh pengembangan ekowisata hutan mangrove di Sicanang, Belawan karena dapat memberi manfaat bagi warga. Terlebih, mangrove selama ini menjadi salah satu penopang serta sumber mata pencaharian masyarakat yang di wilayah paling utara Kota Medan tersebut. Itu sebabnya Pemko Medan selalu mendukung setiap upaya dan langkah dilakukan dalam upaya pengembangan ekowisata hutan mangrove. Dukungan disampaikan Wali Kota Medan H.T Dzulmi Eldin S ketika menerima kedatangan Meilinda Suriani Harefa, seorang pengabdi lingkungan di Rumah Dinas Wali Kota, Jalan Sudirman Medan, Rabu (28/ 8). Wanita yang berprofesi sebagai dosen di Universitas Negeri Medan (Uni-

Wali Kota Medan H.T Dzulmi Eldin S ketika menerima kedatangan Meilinda Suriani Harefa, seorang pengabdi lingkungan di Rumah Dinas Wali Kota, Jalan Sudirman Medan, Rabu (28/8). med) itu baru saja menerima penghargaan Kalpataru 2019. Penghargaan membanggakan itu diterima atas dedikasinya melakukan pendampingan dan pembinaan serta pengembangan ekowisata hutan mangrove di Sicanang, Belawan. ‘’Alhamdulillah, saya ikut senang atas pencapaian dan penghargaan yang diraih. Ini menjadi bentuk kontribusi nyata dilakukan warga pada Kota Medan, khususnya dalam bidang lingku-

ngan. Tentunya, Pemko Medan menyambut baik serta mendukung penuh seluruh upaya dilakukan dalam mengembangkan ekowisata hutan mangrove di Sicanang, Belawan,’’ kata Wali Kota. Didampingi Asisten Pemerintahan (Aspem) Musadad Nasution serta Kadis Dinas Lingkungan Hidup (KLH) Kota Medan Armansyah Lubis, Wali Kota berharap semakin banyak masyarakat peduli untuk ber-

kontribusi serta mengabdikan dirinya dalam pembangunan dan kemajuan Kota Medan, termasuk dalam aspek lingkungan. Sebab bilang Wali Kota, membangun serta memajukan Kota Medan dalam segala hal butuh peran serta dan kontribusi semua elemen masyarakat. ‘’Kami menyadari membangun Kota Medan menjadi lebih baik tidak bisa dilakukan sendiri. Karenanya, kehadiran Meilinda ber-

kontribusi bagi lingkungan kiranya dapat menjadi magnet bagi yang lainnya agar ikut memberikan kontribusi terbaik bagi Kota Medan. Sekecil apapun kontribusi diberikan tentunya sangat berarti bagi kemajuan Kota Medan,” ajaknya. Kemudian kepada Meilinda Suriani, Wali Kota berpesan agar tidak cepat puas diri atas penghargaan yang baru diraih tersebut. Sebaliknya, torehan prestasi yang didapat semakin memacu diri untuk lebih berbuat lebih baik lagi. ‘’Selamat kami ucapkan atas penghargaan diraih. Semoga kita dapat terus berbuat yang terbaik bagi Kota Medan,’’ pungkasnya. Ucapan terima kasih pun disampaikan Meilinda Suriani kepada Wali Kota atas sambutan serta dukungan yang diberi. Dikatakannya, apa yang dilakukan sebagai bentuk kontribusinya bagi Kota Medan agar dapat tumbuh dan berkembang menjadi kota metropolitan, terlebih dalam hal lingkungan. (BEN)

Dewan Pertanyakan IMB Gudang di Simpang Tanjung Medan-andalas Ketua Komisi IV Dewan Perwakilan Rakyat Daerah (DPRD) Kota Medan, Abdul Rani mempertanyakan izin bangunan (IMB) gudang yang saat ini sedang berdiri dan proses pembangunan di atas sebidang tanah terletak di Jalan Gatot Subroto, lingkungan 3, Kelurahan Simpang Tanjung Kecamatan Medan Sunggal, Selasa (27/8). Politisi dari Partai Persatuan Pembangunan (PPP) Kota Medan ini meminta agar Dinas Trantib Kelurahan dan Kecamatan segera menyurati pemilik bangunan yang diketahui juga membuka usaha paving blok

di tempat itu. Menurut Abdul Rani seharusnya, sebelum mendirikan bangunan, pemilik harus terlebih dahulu mengurus izin dari dinas perizinan Kota Medan untuk memperoleh izin mendirikan bangunan. "Sudah ada perda tentang retribusi Izin Mendirikan Bangunan (IMB) nomor 3 Tahun 2015 dan Perda Nomor 5 Tahun 2012, Tentang Izin Mendirikan Bangunan dan ada sanksinya," terang Rani. Tambah Ketua Komisi IV ini lagi, jika diketahui bangunan gudang tidak memiliki SIMB, maka Pemko Medan melalui Kasatpol PP

Kota Medan harus membongkar atau menghentikan pembangunan gudang tersebut. Sementara itu, Lurah Simpang Tanjung, Edy Gumawan, melalui kepala lingkungan III, H.Chaeruman Hanif ketika ditemui wartawan di Jalan Balai Desa depan Kantor Lurah Simpang Tanjung mengatakan bahwa status tanah yang saat ini sedang ada dibangun gudang merupakan tanah milik PT. Mega Proyek Development (PT. MPD), seluas 15 meter x 50 meter. Dijelaskan Kepala Lingkungan III itu lagi, dulunya tanah tersebut adalah milik

Tomang Elok dan selanjutnya dijual kepada PT.MPD. Diatas tanah tersebut ada juga tanah yang bukan milik Tomang Elok, dan di tempati oleh orang lain yang diduga adalah kepercayaan pemilik tanah dikabarkan saat ini tinggal menetap di Kota Jakarta, namun oleh orang yang menempati tanah tersebut dibuat usaha paving blok, dan mencoba mengambil tanah sudah merupakan milik dari PT. MPD yang dibeli dari Tomang Elok. "Kepling dan Lurah sudah pernah menyurati pemilik yang tinggal di tempat itu saat ini, bernama Iwan

Lubis, namun tidak digubris. Dulu itu mereka (pemilik yang tinggal di lokasi tersebut-red) ada menginzinkan yakni seorang petinggi TNI yang di ketahui saat ini sudah meninggal, kami juga bertanya, kenapa mereka mendirikan bangunan gudang namun tidak ada melapor kepada kami," ungkap Chaeruman. Kepling III tersebut, berharap pemerintah Kota Medan dan Anggota DPRD Kota Medan turun kelokasi untuk memeriksa izin bangunan gudang yang saat ini sudah berdiri tiang-tiang besi. (MMC)

UMSU Penyelenggara Diklat Kepala Sekolah 2019 Medan-andalas Universitas Muhammadiyah Sumatera Utara (UMSU) ditetapkan sebagai lembaga penyelenggara pendidikan dan latihan (Diklat) untuk Kepala Sekolah oleh Kementrian Pendidikan dan Kebudayaan (Kemendikbud). Hal ini sesuai surat keputusan Direktorat Jenderal Guru dan Tenaga Kependidikan Kementerian Pendidikan dan Kebudayaan Nomor 5497/B/BI.3/HK/2019 tentang penetapan lembaga penyelenggara Diklat bekerjasama dengan Lembaga Pengembangan Pemberdayaan Kepala Sekolah. Keputusan ini diperkuat dengan penandatanganan kontrak bantuan pemerintah antara Pusat Pengembangan dan Pemberdayaan Pendidikan dan Tenaga Ke-

Rektor UMSU Dr Agussani MAP (kedua kiri) menghadiri penandatanganan kontrak bantuan pemerintah untuk Lembaga Penyelenggara Diklat Penguatan Kepala Kepala Sekolah Tahun 2019. pendidikan (P4TK) sebagai wali satuan kerja dengan UMSU sebagai Lembaga Penyelenggara Diklat Penguatan Kepala Kepala Sekolah Tahun 2019. Penandatangan kontrak dilakukan Rektor UMSU, Dr

Agussani, MAP disaksikan oleh Sekretaris Dirjen GTK Kemendikbud Dr MQ Wisnu Aji, MEd serta Kepala LPPKS Prof Dr Nunuk Suryanto, MPd yang dilaksanakan di Solo Kamis pekan lalu. Agussani mengatakan,

keputusan pemerintah memberi kepercayaan kepada UMSU sebagai penyelenggara Diklat Kepala Sekolah merupakan prestasi tersendiri dan tentunya menjadi kebanggaan. Untuk itu UMSU telah melaksanakan kepercayaan diberikan pemerintah. “Tentunya kepercayaan ini patut kita syukuri karena tidak semua universitas mendapat kesempatan untuk ditunjuk sebagai penyelenggara Diklat kepala sekolah. Artinya ada seleksi cukup ketat dilakukan oleh Kemendikbud,” kata Agussani didampingi Kepala Biro Administrasi Akademik dan Data Informasi Marahdolly Nasution MPd di Medan. Sebelumnya LPTK juga memberi kepercayaan ke-

pada UMSU sebagai satusatunya PTS penyelenggara Program Pendidikan Profesi (PPG) baik PPG Prajabatan Bersubdisi, PPG Dalam Jabatan maupun PPG Mandiri sesuai surat Keputusan Menristekdikti Nomor : 785/KPT/I/2018. Sebagai lembaga Diklat Kepala Sekolah 2019, UMSU mendapat alokasi untuk menyelenggarakan Diklat di 12 daerah Kabupaten Kota se-Sumatera Utara. Daerah itu yakni, Labuhan Batu Selatan, Labuhan Batu Utara, Tanjung Balai, Asahan, Batubara, Simalungun, Siantar, Tebing Tinggi, Dairi, Nias Kota, Nias Barat, Nias Selatan. Dan Insya Allah Penyelenggaraan Diklat ini akan mulai dilaksanakan dalam bulan September ini. (HAM)

Perkenalkan Safety Riding Sejak Dini, Honda Sambangi TK di Gunung Tua Medan-andalas Upaya mempersiapkan duta keselamatan berkendara (safety riding) masa depan tidak hentinya dilakukan PT Indako Trading Coy selaku main dealer Honda di wilayah Sumatera Utara (Sumut). Dengan menyambangi Taman Kanak-Kanak (TK) Kemala Bhayangkari 17 di Jalan Merdeka Gunung Tua, tim safety riding Honda bersama PT Sukses Motor Globalindo Gunung Tua memberikan edukasi safety riding kepada ratusan anak-anak usia dini ditemani orang tuanya, Jum'at (23/8). . Mengusung tema “ Praja Muda Cari_Aman” , para instruktur terlatih Honda berupaya memperkenalkan tentang ramburambu lalu lintas baik melalui gambar menarik maupun melalui cerita ataupun dongeng. Selain

EDUKASI - Ratusan siswa TK Kemala Bhayangkari 17 di Jalan Merdeka Gunung Tua mendapat edukasi dari tim safety riding PT Indako Trading Coy bersama PT Sukses Motor Globalindo Gunung Tua, Jum'at (23/8). itu anak-anak juga diajak untuk menuangkan imajinasi dan kreatifitas mereka dengan mengikuti lomba mewarnai dengan gambar bertema safety riding, dan bersenangsenang dengan sejumlah permainan yang didalamnya mengandung nilainilai edukasi.

Kesenangan lainnya juga turut dihadirkan Honda dengan menghadirkan jajaran produk unggulannya disertai dengan potongan harga spare part yang menarik. Selain itu Honda tidak ketinggalan memanjakan para guru dan orang tua murid dengan fasilitas

layanan servis murah yang berhasil mencuri perhatian. Rizki Anna Bila, selaku Pimpinan TK Kemala Bhayangkari 17 Gunung Tua mengucapkan sangat berterima kasih untuk edukasi safety riding yang diberikan Honda kepada anak-anak, serta sejumlah aktivitas lainnya yang menawarkan kemudahan bagi para guru dan orang tua pengguna motor. Menurutnya sdukasi ini tentunya tidak hanya menjadi pembelajaran yang penting bagi anakanak, namun juga menambah pengetahuan bagi para orang tua untuk lebih aware terhadap keselamatan dengan selalu menggunakan perlengkapan aman berkendara salah satunya helm dan mematuhi peraturan lalu lintas untuk guna melindungi diri dan anak dari resiko

kecelakaan. Dalam kesempatan tersebut Eka Yolahati, Instruktur Safety Riding PT Indako Trading Coy juga menjelaskan terkait pemahaman etika di jalan raya seperti halnya cara untuk menyebrang. Dimana harus lebih dulu memastikan situasi benar-benar aman dengan rumus 4 T yaitu tunggu sejenaj, tengok kanan, tengok kiri, tengok kanan lagi dan kemudian menyebrang. “Anak-anak pada usia 0-6 tahun merupakan usia emas (golden age) untuk menumbuhkembangkan karakter yang nantinya akan terbentuk saat dewasa nanti. Karena itu, dengan mengnalkan safety riding sejak dini, diharapkan pola fikir anak akan terbentuk mengenai pentingnya keselamatan berkendara, ujarnya". (SIONG)


MEDAN KITA

Kamis 29 Agustus 2019

harian andalas | Hal.

3

Gubsu Beri Penghargaan Kabag Tapem Lencana Pancawarsa

Ketua P A Medan K elas I A H Basuni SH MH ketika diterim a audiensi Wali K ot a Medan H T Dzulmi Eldin S di Rum ah Din as PA Kelas diterima Kot ota Rumah Dinas Wali Kota Jalan Sudirman, Medan, Rabu (28/3).

Eldin Terima Audiensi

Siap Bantu Warga Dapatkan Buku Nikah Medan-andalas Pengadilan Agama (PA) Medan Kelas I A siap mendukung program Pemko Medan, terutama yang menyangkut masalah perkawinan, waris, hibah wakaf serta ekonomi syariah. Di samping itu juga siap membantu warga telah menikah bertahun-tahun namun hingga kini belum mendapatkan buku nikah akibat ketiadaan dana. “Kita pun siap membantu masyarakat menyelesaikan masalah masyarakat dalam hukum faraidh (hukum waris),” kata Ketua PA Medan Kelas I A H Basuni SH MH ketika diterima audiensi Wali Kota Medan H T Dzulmi Eldin S di Rumah Dinas Wali Kota Jalan Sudirman, Medan, Rabu (28/3). Kedatangan Basuni bersama dua pejabatnya diterima Wali Kota didampingi Asisten Pemerintahan Setdako Medan Musadad Nasution dan Kabag Agama Adlan. Selain memperkenalkan diri setelah sebulan menjabat sebagai Ketua PA Medan Kelas I A yang baru, pria asal Jawa Barat itu juga mempererat silaturahmi yang telah ter-

bangun dengan baik selama ini. Guna mendukung kelancaran tugas, Basuni sangat mengharapkan bantuan Pemko Medan, terutama aparat kelurahan. Pasalnya, mereka selama ini sering mengalami kendala saat melayangkan panggilan kepada warga bersengketa. Kendalanya jelas Basuni, petugasnya tidak mengetahui secara jelas alamat warga yang bersengketa tersebut. “Kita harapkan bantuan aparat kelurahan untuk menyampaikan surat panggilan kepada warga bersengketa apabila petugas kita tak dapat menemukan alamatnya. Dengan bantuan aparat kelurahan, kendala itu dapat diatasi sehingga proses sengketa yang ditangani dapat dituntaskan dengan baik,” jelasnya. Di kesempatan itu pria yang sebelumnya bertugas di Pulau Batam ini pun mengungkapkan, kasus paling besar ditangani PA Medan Kelas I A yakni gugatan perceraian. Dikatakannya, tahun 2018, sebanyak 3.200 gugatan cerai diajukan warga dengan sejumlah latarbelakang.

Sedangkan dari Januari sampai Agustus ini, pihaknya telah menerima pengajuan gugatan cerai sebanyak 2.560 kasus. “Kemungkinan jumlah gugatan cerai disampaikan warga tahun ini akan lebih tinggi dibandingkan tahun lalu. Kita berupaya sekuat tenaga melakukan mediasi sehingga perceraian dapat dihindari,” paparnya. Wali Kota Medan H T Dzulmi Eldin S mengucapkan selamat datang dan bertugas kepada Basuni. Dia berharap Basuni dapat menjalankan tugasnya dengan baik sehingga apa menjadi tupoksi PA Medan Kelas I A dapat berjalan dengan lancar. “Saya pun menyampaikan ucapan terima kasih, sebab PA Medan Kelas I A siap mendukung program Pemko Medan,” ujar Wali Kota. Kemudian Wali Kota mengapresiasi kesiapan PA Medan Kelas I A membantu warga Kota Medan untuk mendapatkan buku nikah meski telah melaksanakan pernikahan secara bertahun-tahun akibat ketiadaan dana. Oleh karenanya Wali kota minta kepada Kabag

Agama segera berkoordinasi dengan PA Medan Kelas I A untuk menyikapinya. “Keberadaan buku nikah saat ini sangat penting sekali bagi warga, sebab sekarang menjadi salah satu persyaratan dalam pengurusan dokumen kependudukan seperti akte kelahiran, KTP, KK maupun yang lainnya, Bahkan, ketika anak mau masuk Taman Kanak (TK), buku nikah menjadi salah satu persyaratannya. Jadi kita sangat mengapresiasi bantuan PA Medan Kelas I A,” paparnya. Terkait dengan permintaan pihak kelurahan untuk membantu petugas PA Medan Kelas I A untuk mendapatkan alamat warga yang tengah bersengketa, Wali Kota pun langsung menindaklanjutinya. Orang nomor satu di Pemko Medan itu langsung menginstruksikan Asisten Pemerintahan segera menyampaikan kepada seluruh lurah, termasuk kepala lingkungan agar membantu petugas PA Medan Kelas I A untuk menyampaikan surat panggilan kepada warga yang bersengketa.(BEN)

Empat Mahasiswa Geologi ITM Magang di Perusahaan BUMN

Medan-andalas Empat mahasiswa Teknik Geologi Institut Teknologi Medan (ITM) diundang magang di perusahaan Badan Usaha Milik Negara (BUMN) yakni di PT Aneka Tambang (Antam) Tbk dan PT Pertamina. Keempat mahasiswa Teknik Geologi ITM yaitu: Era Dwi Sapitri Sembiring dan Ilham Mulyadi Batubara magang di PT Antam, bidang pertambangan emas. Selanjutnya Raja Sarah Sapitri dan Masrianto, magang di PT Pertamina, bidang minyak dan gas bumi. "Keempat mahasiswa ini magang selama 9 bulan di perusahaan BUMN," sebut Ketua Jurusan Geologi ITM Said Muzambiq didampingi Sekretaris Jurusan Teknik Geologi ITM Edi Yasa Ardiansyah di ruang kerjanya, Sabtu (24/8). Said mengatakan, program

magang sangat bagus karena membantu mahasiswa Geologi ITM, terkait dengan masalah tugas akhir mereka. "Tugas akhir itu lebih banyak aplikasi. Kita harap mahasiswa memanfaatkan waktu diberikan pemerintah tersebut," katanya. Menurut Said, program magang akan terus berlanjut beberapa tahun ke depan. "Artinya sesuai dengan prestasi mahasiswa yang kita kirim. Ada

perekembanganlah karena tahun ini ada empat yang magang di perusahaan BUMN," ujarnya. "Mahasiswa dipilih yang berprestasi, termasuk dari mulai indeks prestasi (IP)-nya kita lihat. Kita sementara tidak menyeleksi mahasiswa yang magang, tapi seleksi administrasinya saja," terang Said. Terkait peluang kerja mahasiswa Geologi ITM, Said mengaku sangat besar sekali, apalagi sekarang masih terkait kebencanaan, aspek geowisata

dan dunia perminyakan. "Buktinya mereka kan ditarik juga magang di Pertamina. Mudah-mudahan saja setelah mereka selesai magang diterima bekerja di perusahaan BUMN tersebut, " tutur Said sembari menambahkan sejak tahun 2018-2019 tercatat ada sekitar 78 mahasiswa Geologi ITM magang di perusahaan BUMN dan swasta. Terpisah, Kahumas ITM M. Vivahmi mengaku senang atas diundangnya mahasiswa Geologi ITM untuk magang di perusahaan BUMN tersebut. "Berarti mereka sangat dibutuhkan di perusahaan tersebut," tandasnya. Dia berpesan selama magang di perusahaan BUMN itu jaga etika dan moral. Jaga nama baik ITM. "Apa yang diperintahkan kerjakan dengan niat tulus dan ikhlas, sehingga kedepannya mereka mau memanggil mahasiswa ITM lagi magang di perusahaannya," pintanya.(HAM)

Medan - andalas Gubsu Edy Rahmayadi memberikan penghargaan kepada Kabag Tata Pemerintahan (Tapem) Kota Medan Rasyid Ridho Nasution SSTP yang juga merupakan Sekretaris Kwarcab Gerakan Pramuka Kota Medan. Penghargaan berupa Lencana Pancawarsa tersebut diberikan dalam apel besar peringatan Pramuka ke 58 tingkat kwartir daerah (kwarda) Sumut tahun 2019 di Lapangan Gedung Astaka, Jalan Williem Iskandar, Selasa (27/8/ 9). Pengharagaan ini sebagai bentuk apresiasi atas dedikasi dalam memajukan gerakan pramuka. Sebelum apel dimulai para anggota pramuka dari kwartir cabang (kwarcab) kabupaten/ kota se-Sumut terlebih dahulu unjuk kebolehan dengan menampilkan pertunjukkan marching band serta tari komando yang dikreasikan. Tampak ribuan anggota pramuka siap siaga mengikuti jalannya apel meski dibawah terik matahari. Bertindak sebagai pembina

upacara Gubsu Edy Rahmayadi selaku Ketua Majelis Pembimbing Gerakan Pramuka Provinsi Sumut. Wali Kota Medan Drs H T Dzulmi Eldin S MSi MH selaku Ketua Majelis Pembimbing Gerakan Pramuka Kota Medan diwakili Ketua Kwarcab Gerakan Pramuka Kota Medan H M Husni sekaligus Kadis Kebersihan dan Pertamanan (DKP) dan sejumlah unsur Forkopimda Sumut juga hadir dalam kegiatan tersebut. Apel besar yang berlangsung tertib dan penuh khidmat serta mengusung tema "Siap Sedia Membangun Keutuhan NKRI" dihadiri seluruh anggota gerakan pramuka se-Sumut berjumlah 8000 orang yang terdiri atas pramuka siaga, penggalang, penegak dan pandega. Prosesi apel diawali dengan menyanyikan lagu Indonesia Raya, pembacaan teks Pancasila, UUD 1945 serta Satya dan Dharma Pramuka. Gubsu Edy Rahmayadi selaku Ketua Majelis Pembimbing Gerakan Pramuka Provinsi

Sumut dalam arahannya berpesan kepada seluruh anggota pramuka agar tetap semangat dan terus berjuang demi memajukan pramuka. Hal ini nantinya, bilang Gubsu akan berguna dalam memberikan kontribusi bagi kemajuan NKRI. "Kita semua harus tetap dan terus bersemangat memajukan gerakan pramuka. Melalui ini kita dapat melakukan dan berkontribusi bagi NKRI yang kita cintai ini. Teruslah belajar ,berlatih dan berjuang. Kami bangga pada kalian semua jiwa muda yang mendarmakan diri pada gerakan pramuka," kata Gubsu. Sementara Ketua Kwarcab Gerakan Pramuka Kota Medan H M Husni mengaku bangga dengan prestasi yang diraih sekretaris kwarcab pramuka Kota Medan tersebut. Dikatakannya, penghargaan ini menjadi motivasi bagi semua anggota pramuka untuk lebih giat mengasah diri dan kemampuan serta menguatkan soliditas demi majunya gerakan pramuka Kota Medan.(RED)

Medan - andalas Alokasi anggaran senilai Rp8,6 miliar untuk pengadaan batik tradisional bagi 15 ribu lebih aparatur sipil negara (ASN) di lingkungan Pemko Medan yang ditampung pada RAPBD Kota Medan tahun 2020 dicurigai sebagai titipan istri Wali Kota Medan, Rita Maharani. Hal itu dikatakan anggota Komisi III DPRD Medan, Jangga Siregar kepada wartawan, menyikapi hasil rapat pembahasan dengan Bagian Perlengkapan dan Layanan Pengadaan Sekretariat Daerah (Setda) Kota Medan, Rabu (28/8) kemarin. "Dia (Rita Maharani) punya

batik Medan, jangan-jangan batik tradisional itu jadinya batik Medan. Jadi ada kecurigaan pengadaan itu titipan atau kepentingan istri Wali Kota," ungkap Jangga. Menurutnya, saat pembahasan dengan bagian perlengkapan tentang pengadaan batik telah diputuskan alokasi anggaran Rp8,6 miliar itu dialihkan kepada kegiatan lain. "Maksimal itu yang kami setujui anggarannya hanya Rp500 juta. Jadi sebagai percontohan ASN di Balai Kota saja dulu yang diberi, selebihnya dialihkan kegiatan lain yang lebih bermanfaat," tekannya. Diketahui, Pemko Medan mengalokasikan anggaran se-

nilai Rp8,6 miliar untuk pengadaan baju batik tradisional pada APBD 2020. "Pengadaan ini merupakan program tertunda dari dua tahun lalu," papar Kabag Perlengkapan dan Layanan Pengadaan Sekretariat Daerah (Setda) Kota Medan, S I Dongoran saat rapat pembahasan R-APBD 2020 di DPRD Medan, Senin (26/8) lalu. Dijelaskannya, pengadaan batik tertunda karena masih menunggu Beauty Contest oleh Dinas Pariwisata untuk menentukan motif apa nantinya batik tradisional itu. "Batik itu nanti dipergunakan oleh ASN pada peringatan hari-hari khusus," sebutnya.(THA)

Jangga Curigai Pengadaan Batik Sebagai Titipan

Rektor UINSU Pro memberikan pengha terbaik.

UIN 1.10

REVITALISASI TUGU

Seluruh Pomparan Ompu Tuan Situmorang Diundang ke Samosir Seluruh pomparan (keturunan) Ompu Tuan Situmorang diundang untuk menghadiri Pesta Syukuran Revitalisasi Tugu Ompu Tuan Situmorang pada tanggal 13-15 September 2019 di Desa Parsaoran Urat, Kecamatan Palipi, Kabupaten Samosir. Kehadiran seluruh keturunan Ompu Tuan Situmorang akan menambah semangat persaudaraan dalam ikatan kekeluargaan sebagaimana pesan leluluhur.

Demikian disampaikan Ketua Umum Pesta Revitaliasi Tugu Ompu Tuan Situmorang Edwin P. Situmorang,SH.,MH saat memberikan keterangan pers kepada media bersama Ketua Umum DPP PSSAB Indonesia Ir.JB Siringoringo, Sekretaris Umum St Drs Jonter Situmorang,STh dan wakil bendahara Drs Edward Sihombing di Medan, Selasa (27/8). Rangkaian kegiatan yang dilaksanakan mulai Jumat 13 September akan digelar pengobatan gratis, 'Mambuat Tua Nigondang', Pagelaran Seni dan Budaya Situmorang

Konf erensi P ers K etum Re vit alisasi Tugu Situmorang, Edwin P onferensi Pers Ketum Revit vitalisasi Situmorang didampingi Ketum DPP PSSAB Ir JB Siringoringo di Tasbi, Selasa (27/08). Sipitu Ama. Sabtu, 14 September merupakan puncak acara diawali kebaktian, penyerahan revitalisasi tugu dari panitia ke DPP PSSAB, peresmian selesainya revitalisasi tugu, makan bersama, gondang/ manortor. Minggu, 15 September diawali kebaktian, 'Mangan Sipitu Dai'. Momentum ini menjadi hal bersejarah bagi keturunan Oppu Tuan Situmorang. Undangan yang hadir diperkirakan empat ribu orang, dan untuk dresscode Pria mengenakan jas hitam/ gelap, kemeja putih dan dasi merah; paniaran (nyonya situmorang) kebaya nuansa merah; boru mengenakan

kebaya nuansa pink muda. Khusus tanggal 13 September, pakaian bebas. Seluruh undangan diharapkan membawa ulos masing-masing. Dijelaskan Edwin, pesta syukuran ini dilaksanakan atas terlaksananya revitalisasi tahap pertama untuk Tugu Ompu Tuan Situmorang. "Kenapa tidak kita sebut pemugaran atau renovasi? Kita harapkan ke depan, tugu ini bukan lagi tugu yang hanya ditunjukkan dengan fisik. Melainkan menjadi tugu yang hidup, terlebih dalam upaya mendukung program pemerintah yang menggalakkan pariwisata di kawasan Danau Toba khususnya Samosir," ujar mantan Jamintel Kejagung RI ini. Sementara Ketua Umum PSSAB Indonesia Ir JB Siringoringo menyampaikan, besar harapannya agar seluruh keturunan Ompu Tuan Situmorang bisa hadir. "Ini adalah momentum bersejarah bagi kita, terlebih untuk melangkah lebih maju ke depan," ujarnya. Sesuai perkembangan yang diterima panitia dan DPP PSSAB Indonesia, kata Sekretaris St Drs Jonter Situmorang, STh, dari 6 DPW dan 40 DPC PSSAB se Indonesia telahkonfirmasi akan menghadiri acara tersebut. "Dimanapun keluarga besar Ompu Tuan Situmorang berada, mari kita sama-sama hadir dan berdoa bersama di bona pasogit," ujarnya.(PBC)

Kuburan Panj sejarah di Lan dipercaya seba seb men menyyebarkan


HUKUM & KRIMINAL

Kamis 29 Agustus 2019

harian andalas | Hal.

4

Dua Anggota Ormas Pungli Supir Truk Ditangkap Sidikalang-andalas Satuan Reserse Kriminal (Sat Reskrim) Polres Dairi mengamankan TS (29) dan RS (22), keduanya warga Amborgang Desa Sosor Lontung Kecamatan Siempatnempu Kabupaten Dairi. Sebab, kedua oknum organisasi masyarakat (ormas) tersebut diduga telah melakukan pungutan liar (pungli) terhadap sopir truk pengangkut hasil tambang galian C yang melintasi desa mereka. Kapolres Dairi, AKBP Erwin Wijaya Siahaan melalui Kasubbag Humas, Ipda Doni Saleh di group Media Centre Polres Dairi menjelaskan, kedua pemuda itu diamankan Rabu (28/8) dari Amborgang Desa Sosor Lontung, kemudian digiring ke Mapolres Dairi untuk mempertanggungjawabkan perbuatannya. Kata dia, sebelumnya pihak kepolisian telah menerima informasi masyarakat seputar kegiatan pungli kepada sopir dengan mengatasnamakan sebuah Serikat Pekerja. Informasi kemudian ditindaklanjuti, Kasat Reskrim Iptu Rudianto Silalahi melalui Kanit Resum Ipda Sumitro Manurung beserta tim Opsnal segera turun ke lokasi dan mengamankan kedua tersangka. Dari tangan mereka, polisi menyita barang bukti berupai uang sebesar Rp 175 ribu dan 1 blok kupon SPSI. Sementara, seorang pekerja di tambang galian C daerah itu yang meminta identitasnya tidak disebut menguraikan, tindakan para pelaku membuat para sopir truk resah. Disebutkan, setiap truk yang mengangkut hasil tambang khususnya yang berasal

Kapolrest abes Medan, K ombes P ol Dadang Har Kapolrestabes Kombes Pol Harttanto didampingi Kasat Reserse Narkoba, AKBP Raphael Sandhy Cahya Priambodo perlihatkan barang bukti, Rabu (28/8).

Dua Kurir Antarprovinsi Diringkus

POLRESTABES MEDAN BURU PEMILIK 169 KG GANJA

Dua oknum ormas diamankan karena meresahkan, melakukan pungli terhadap sopir truk, Rabu (28/8). dari luar kabupaten Dairi seperti Medan, Samosir dan dari Kabupaten Pakpak Bharat, dipungli Rp100 ribu per hari. "Suatu saat, sopir pernah menolak. Akibatnya, truk dipalang dan tidak diizinkan melintas. Truk baru boleh lewat setelah sempat bersitegang dan negoisasi membayar Rp 50 ribu", terang sumber.

Akibat praktik premanisme itu, pengusaha tambang galian C merugi, karena truk dari luar kabupaten enggan datang. "Akibat pungli itu, truk dari luar daerah tidak mau datang. Untuk hari ini, hanya ada satu unit truk dari Kabupaten Samosir yang datang mengambil batu," kesal sumber.(GOL)

Eksepsi Sanjai Kumar Terdakwa 17,68 Kg Sabu Ditolak Medan-andalas Majelis Hakim menolak eksepsi terdakwa Sanjai Kumar (21), kurir narkotika jenis sabu-sabu seberat 17,68 kg dan meminta jaksa melanjutkan persidangan. Penolakan itu disampaikan dalam persidangan beragendakan putusan sela di Pengaadilan Negeri (PN) Medan, Rabu (28/8). "Menolak eksepsi kuasa hukum terdakwa dan memerintahjan Jaksa Penuntut Umum (JPU) untuk melanjutkan persidangan dengan menghadirkan para saksi-saksi untuk didengar keterangannya," ujar Hakim Ketua Ahmad. Terdakwa, warga Jalan Pelangi Lingkungan II Kelurahan Tanjung Rejo Keca-

matan Medan Sunggal Kota Medan didakwa melanggar Pasal 114 (2) jo Pasal 132 (1) UU RI No 35 tahun 2009 tentang Narkotika. Selama persidangan, terdakwa yang tidak mengenakan baju tahanan ini tampak tertunduk dan lemas, kebingungan setelah dibacakan putusan sela hakim. Dalam dakwaan JPU Abdul Hakim, terdakwa ditangkap pada 12 Maret 2019 sekira pukul 06.30 WIB di Jalan SM Raja Kecamatan Medan Area, kota Medan, tepat di parkiran Mc Donald`s. Awalnya, pada 11 Maret 2019 sekitar pukul 23.30 WIB, terdakwa dihubungi Puyeng (DPO) dan mengatakan, “Jai ni ada kerjaan, kau mau atau nggak”.(AFS)

Polres Aceh Utara Ringkus Pencabul Anak

Aceh Utara-andalas Polres Aceh Utara meringkus KL (29), warga Kecamatan Tanah Jambo Aye, Aceh Utara, bekerja sebagai pedagang ayam potong di Pasar Kota Panton Labu, karena melakukan pencabulan terhadap anak di bawah umur, Selasa (27/8) sekira pukul 07.00 WIB. Kapolres Aceh Utara, AKBP Ian Rizkian Miliardin melalui Kasat Reskrim Iptu Rezki Kholiddiansyah, Rabu (28/8) mengatakan, penangkapan itu dilakukan setelah abang kandung korban melapor, adiknya yang baru berusia 16 tahun telah dicabuli KL. Saksi mengungkapkan, KL dan korban sudah berpacaran selama empat bulan. Untuk melancarkan aksinya, pelaku mengajak korban jalanjalan ke Medan dan menginap di sebuah hotel. “Pada dasarnya mereka

berpacaran, pelaku mengajak korban jalan-jalan ke Medan. Sempat ditolak korban, namun pelaku terus merayu agar mau menerima ajakannya. Pada akhirnya korban menerima ajakan KL, tapi dengan syarat tidak melakukan hal yang bukan-bukan,” paparnya. Setelah menerima tawarannya, menjelang tengah malam, KL menjemput korban menggunakan mobil Honda CRV di rumahnya. Pelaku membawa pacarnya itu tanpa berpamitan kepada keluarga korban terlebih dahulu. Pada Kamis (22/8) pukul 07.00 WIB, keduanya sampai di Medan dan menginap di hotel. Setelah itu, korban dipaksa bersetubuh dengannya, namun ditolak karena sudah berjanji tidak melakukan hal melanggar aturan. Namun KL melanggar janjinya dan telah melakukan

pencabulan terhadap korban di hotel. “Setelah disetubuhi, korban pulang ke Aceh Utara menggunakan bus seorang diri. Sampainya di rumah, korban menceritakan kepada keluarganya apa yang telah dialaminya di Medan,” ungkapnya. Mendengar penuturan korban, pihak keluarga keberatan dan melaporkan ke Polres Aceh Utara, dengan Nomor : LP / 119 / VIII / Res 1.4 / 2019 / Aceh / Res Aut / SPKT, Tanggal 26 Agustus 2019. “Tanpa menunggu lama, setelah mendapat laporan kasus pencabulan anak di bawah umur tersebut, polisi langsung mengamankan KL beserta barang bukti hasil Visum Et Revertum terhadap korban dan satu unit mobil CRV BL 1802 NN warna hitam,” pungkasnya.(MUL)

PH Terdakwa Belum Rela Kliennya Disebut Pembunuh Disidangkan Belawan-andalas Lima terdakwa dugaan pembunuhan kader IPK, yakni Riki, Dicky, Danu, Fadli dan Januarto, kembali disidangkan di Pengadilan Negeri (PN) Lubuk Pakam Cabang Labuhan Deli, Rabu (28/8). Mereka didakwa telah membunuh korban Jarisman Saragih (22), di Jalan Cemara, Desa Sampali, Kecamatan Percut Sei Tuan pada Sabtu (2/2) lalu. Namun, menurut Penasihat Hukum (PH) terdakwa,

Indra Buana Tanjung, kelima terdakwa belum dapat dinyatakan Jaksa Penuntut Umum (JPU) Cabjari Labuhan Deli Erna Baru, SH murni sebagai pelaku pembunuhan. Sebab, sesuai keterangan para saksi di persidangan, yang menghadang korban mencapai 20 orang. Itu disampaikan Indra Buana Tanjung usai sidang, Rabu (28/8). Seperti diketahui, para terdakwa ditangkap polisi karena diduga melakukan

penganiayaan hingga korban tewas menggunakan benda keras dan tajam. Dari lokasi bentrok, petugas berhasil menyita barang bukti, puluhan senjata tajam, sejumlah panah beracun, tombak, dan dua unit senapan angin. Kejadian tersebut berlokasi di Jalan Cemara, Desa Sampali, Kecamatan Percut Sei Tuan. Korban Jarisman Saragih tewas dalam posisi terkapar dengan mengenakan baju seragam IPK.(DP)

Medan-andalas Sindikat peredaran narkoba jenis ganja antarprovinsi berhasil diungkap petugas Satuan Reserse Narkoba Polrestabes Medan. Selain menangkap dua tersangka, polisi juga menyita barang bukti 169 kilogram (Kg) daun ganja. Kini, petugas tengah memburu pemilik barang haram berasal dari Aceh tersebut yang akan diedarkan di sejumlah kota. Kapolrestabes Medan, Kombes Pol Dadang Hartanto didampingi Kasat Reserse

Narkoba, AKBP Raphael Sandhy Cahya Priambodo saat merilis kasus ini, Rabu (28/8) menjelaskan, kedua tersangka berinisial SN (28), warga Jalan Pasaribu, Kecamatan Percut Seituan, Kabupaten Deli Serdang, dan MR (22), warga Jalan HM Harun, Dusun V, Desa Percut Seituan, Kecamatan Percut Seituan, Kabupaten Deli Serdang. “Ganja seberat 169 Kg ini sempat disimpan kedua tersangka di wilayah Percut Seituan. Keduanya mendapatkan upah Rp 3 juta untuk me-

nyimpan ganja tersebut,” terang Dadang. Menurut Dadang, pengungkapan kasus ini bermula dari informasi masyarakat yang ditindaklanjuti petugas dengan melakukan penyelidikan. Hasilnya, pada Rabu 21 Agustus 2019, petugas mengendus lokasi penyimpanan ganja tersebut. Petugas bergerak ke Jalan HM Harun, Dusun V, Desa Percut Seituan, Kecamatan Percut Seituan. Dari 'gudang' itu petugas menemukan 15 karung ganja dengan berat total

169 Kg dan mengamankan dua tersangka. Selanjutnya, kedua tersangka dan barang bukti diboyong ke Mapolrestabes Medan. Petugas memburu pemilik ganja tersebut yang telah diketahui identitasnya. “Para tersangka dipersangkakan melanggar Pasal 114 Ayat 2 subs Pasal 111 Ayat 2 subs Pasal 132 Ayat 1 Undang-Undang (UU) RI Nomor 35 tahun 2009 tentang Narkotika, ancaman hukuman mati atau penjara seumur hidup,” pungkasnya.(ACO)

Polsek Medan Kota Tangkap Pemilik Sabu Medan-andalas Tim Pegasus Polsek Medan Kota melakukan penangkapan terhadap seorang tersangka narkoba bernama Roly alias Ogah (35), warga Jalan Sempurna, Kecamatan Medan Kota, Jumat (23/8). Kapolsek Medan Kota, AKP Rikki Ramadhan melalui Kanit Reskrim Iptu M Ainul Yaqin mengatakan, dari tersangka disita barang bukti berupa 1 bungkus plastik klip kecil berisi sabu seberat 0,04 gram. Polisi masih memburu jaringan tersangka.

"Kasusnya masih kita kembangkan untuk mengungkap jaringan ke atasnya," ujarnya kepada wartawan, Rabu (28/8). Yaqin menjelaskan, penangkapan ini bermula dari tim Pegasus Polsek Medan Kota melakukan hunting di wilayah hukumnya. Saat melintas di Jalan Sempurna, tim mencurigai tersangka sehingga dilakukan penangkapan dan penggeledahan. "Saat diperiksa, dari pelaku ditemukan barang bukti narkotika sabu tersebut," pungkasnya. (DA)

Kapolsek Medan K ot a, AKP Rikki Ram adhan didampingi Kanit Kot ota, Ramadhan lihatkan barang bukti sabu, Rabu perlihatkan Reskrim Iptu Ainul Yaqin per (28/8).

Pemilik Sabu 12,6 Kg Lemas Diadili Medan-adalas Adriyan Pahelvi alias Iyan bersama empat rekannya, terlihat lemas saat menjalani sidang perdana kasus kepemilikan puluhan kilogram (kg) narkotika jenis sabu-sabu dan 1.900 butir ekstasi. Adapun teman terdakwa Iyan, yakni Said Zulham, Pebriadi Juhri, Sangkot Hayrad Pohan dan Khairul Arifin Hasibuan (masing-masing berkas terpisah), disidangkan di ruang Cakra VI Pengadilan Negeri (PN) Medan, Rabu (27/8) sore. Dalam berkas dakwaan jaksa penuntut umum (JPU) Anwar Ketaren, terdakwa Iyan, warga Tanjung Balai mengaku disuruh Said Zulham mengantarkan sabu tersebut kepada Pebriadi Zuhri sebanyak

3,5 kg pada April 2019. "Terdakwa berangkat sendiri menggunakan sepeda motor milik Said Zulham. Selanjutnya, terdakwa menghubungi Pebriadi yang telah sepakat bertemu di simpang Kampung Baru Kabupaten Labuhan Batu," kata jaksa di hadapan majelis hakim diketuai T Oyong. Namun, saat terdakwa berada di Jalan Padang Halaban Labuhan Batu Utara, petugas BNNP Sumut langsung menyergapnya karena sudah mencurigai gerak-geriknya. "Aksi terdakwa telah diketahui saksi Azwir Hidayat, saksi Eko S Prabowo dan saksi Budi Sipayung, petugas BNNP Sumut. Kemudian, petugas menyetop sepeda motor yang dikendarai terdakwa hingga

terjatuh," urai jaksa. Setelah itu, petugas melakukan penangkapan terhadap terdakwa lalu menyuruhnya membuka isi dasbord sepeda motor dan ditemukan tiga bungkus plastik berisi kristal bening diduga narkotika jenis sabu dengan berat 3,5 kg. "Sabu tersebut akan diserahkan kepada Pebriadi Juhri. Dari pengakuan terdakwa, maka dilakukan penangkapan terhadap Pebriadi Juhri dan disita narkotika jenis sabu terdiri 16 bungkus plastik dengan total berat sekira 5,6 kg," terang jaksa. Tidak hanya itu, dari Pebriadi juga ditemukan ekstasi sebanyak 1.900 butir. Selanjutnya petugas BNN Sumut melakukan pencarian terhadap Said

Zulham dan berhasil menangkapnya beserta Sangkot Hayrad Pohan. "Saat penangkapan juga ditemukan 3 bungkus plastik berisi kristal bening diduga narkotika jenis sabu dengan berat 3,5 kg," pungkas jaksa. Petugas BNNP Sumut kemudian membawa para tersangka untuk diproses hukum. Terdakwa mengaku sudah tiga kali mengantarkan sabu tersebut dengan upah bervariasi. "Yang pertama sebesar Rp3 juta, kedua Rp4 juta da ketiga Rp9 juta," ujar jaksa. Perbuatan para terdakwa sebagaimana diatur dan diancam Pidana Pasal 114 ayat (2) Jo Pasal 132 ayat (1) Undang-undang RI No. 35 Tahun 2009 tentang Narkotika. (AFS)

TERDAKWA GAGAL BUNUH DIRI

Tiga Rumah Warga Kotanopan Ludes Terbakar Meratapi kesedihan, hanya itu yang bisa dilakukan pemilik tiga rumah di RT 9, Kelurahan Pasar Kotanopan, Kecamatan Kotanopan, Kabupaten Mandailing Natal (Madina). Sebab, tiga unit rumah mereka di Jalan Perintis Kemerdekaan Kotanopan, persis di depan Rumah makan ALS Duta Selera, ludes terbakar hingga rata dengan tanah, Rabu (28/8). Informasi dihimpun andalas, ketiga rumah tersebut milik Andri Halim (adik Miak), Ali Rahmad dan satu unit rumah lagi milik almarhum Haris Muda dan tidak berpenghuni. Meski tidak menimbulkan korban jiwa, namun kerugian

Kobaran api besar membakar tiga unit bangunan rumah hingga ludes, Rabu (28/8). korban ditaksir mencapai ratusan juta rupiah. Dugaan sementara, api berasal dari bagian dapur milik Ali Rahmad, namun belum bisa dipastikan karena

masih dalam penyelidikan pihak berwajib. Warga sempat berupaya memadamkan api secepatnya. Namun, tiupan angin dan material bangunan semi

permanen itu membuat api dengan cepat menjalar. Dalam waktu kurang lebih setengah jam, ketiga rumah tersebut habis terbakar. Hanya sebagian barang milik korban yang bisa terselamatkan. Camat Kotanopan, Kholilullah, S Sos dikonfirmasi di lapangan, belum mengetahui sumber api. "Tidak ada korban jiwa dalam musibah kebakaran ini, namun kerugiaan diperkirakan mencapai ratusan juta rupiah. Para korban sekarang sudah diungsikan ke rumah tetangga," katanya. Pantauan andalas, terlihat Kepala Satpol PP dan Damkar Madina, Lismuliyadi Nasution turun langsung ke tempat kejadian perkara membantu korban dan memantau pemadam api.(JBL)


Kamis

P

29 Agustus 2019

harian andalas | Hal. 5

A R I W A R A

Presiden dan Sri Paduka Malaysia Harapkan Keeratan Hubungan Bogor (ANTARA) - Presiden Joko Widodo bersama Raja Malaysia Yang Di-Pertuan Agong XVI, Al-Sultan Abdullah Ri'ayatuddin Al-Mustafa Billah Shah Ibni Almarhum Sultan Haji Ahmad Shah Al-Musta'in Billah melakukan "toast" atau bersulang minuman dan berharap semakin eratnya hubungan RI dan Malaysia. "Kehadiran Sri Baginda saya pastikan akan mempererat hubungan kedua negara kita, Malaysia dan Indonesia. Karena itu, saya undang untuk mengangkat gelas, bagi kesehatan dan kesuksesan Sri Baginda beserta Ibu Permaisuri dan keluarga," kata Jokowi usai santap siang kenegaraan di Istana Kepresidenan Bogor, Jawa Barat, pada Selasa.

Presiden menjelaskan Indonesia merasa terhormat menerima kunjungan Al Sultan Abdullah Ri'ayatuddin bersama Permaisuri dan delegasi Malaysia. Sementara itu dalam sambutan timpalannya, Al Sultan Abdullah Ri'ayatuddin memberikan penghargaan tinggi kepada Presiden Jokowi dan Ibu Negara Iriana Widodo serta masyarakat Indonesia atas sambutan di Tanah Air. Dia juga mendoakan kesehatan yang baik bagi Presiden dan Ibu Negara. "Semoga hubungan dua negara antara Malaysia dan Indonesia senantiasa terpelihara serta dianugerahkan kemakmuran, keharmonian dan

TANGKAP AN LA YAR | BPMI TANGKAPAN LAY

Raja Malaysia Yang Di-P er tuan Agong XVI,Al-Sult an Abdullah Ri'ayatuddin Di-Per ertuan Al-Sultan afa Billah Shah Ibni Alm arhum Sult an Haji Ahm ad Shah Al-Must a'in Al-Mustafa Almarhum Sultan Ahmad Al-Musta'in Al-Must yampaikan sambut an di Ist an aK epresiden an Bogor Billah saat men sambutan Istan ana Kepresiden epresidenan Bogor,, Selasa menyampaikan (27/8/2019).

kesejahteraan yang berkekalan. Dengan ini saya menjemput ibu-ibu dan bapak-bapak sekalian untuk bersama-sama menyampaikan ucapan selamat dan kesejahteraan terutama kepada yang utama Bapak Presiden Jokowi dan Ibu Iriana serta seluruh rakyat Republik Indonesia," demikian Al Sultan Abdullah Ri'ayatuddin dalam acara terbatas itu. Usai santap siang kenegaraan, Al Sultan Abdullah Ri'ayatuddin meninggalkan Istana Kepresidenan Bogor pada pukul 13.40 WIB. Presiden Joko Widodo bersama Ibu Negara Iriana Jokowi telah menyambut kedatangan Raja Malaysia Yang di-Pertuan Agong XVI, Al-

Sultan Abdullah Ri'ayatuddin AlMustafa Billah Shah Ibni Almarhum Sultan Haji Ahmad Shah Al-Musta'in Billah, bersama Permaisuri Agong, Tunku Hajah Azizah Aminah Maimunah Iskandariah binti Almarhum Al- Mutawakkil Alallah Sultan Iskandar Al- Ha di Istana Kepresidenan Bogor, Jawa Barat, Selasa. Pemerintah Indonesia menyambut tamu negara dengan upacara penyambutan kenegaraan. Sejumlah pejabat turut mendampingi Presiden antara lain Menteri Luar Negeri Retno LP Marsudi, Menteri Sekretaris Negara Pratikno, Sekretaris Kabinet Pramono Anung, dan Duta Besar Indonesia untuk Malaysia Rusdi Kirana.

ANT ARA | IKHW AN WAHYUDI ANTARA IKHWAN

Kepala Ombudsman Perwakilan Sumbar Yefri Heriani.

ANTARA SUMUT | KODIR

Komunitas Olahraga Bersepeda berbagai daerah di Sumatera Utara mengunjungi potensi wisata air terjun kembar di Kecam at an Angkola Barat, Kabupaten Tapanuli Selat an. Sebuah ecamat atan Selatan. objek wisata daerah yang belum di gali secara optimal.

Ombudsman Sumbar Terima Dua Pengaduan Layanan Publik Bagi Disabilitas

Dinas Pariwisata Tapsel Promosikan Air Terjun Kembar Tapsel (ANTARA) - Dinas Pariwisata (Dispar) Tapanuli Selatan (Tapsel), Sumatera Utara, terus mempropmosikan berbagai objek wisata di daerah itu, termasuk air terjun kembar di Kecamatan Angkola Barat agar lebih dikenal masyarakat luas. Kepala Dinas Pariwisata Tapanuli Selatan Abdul Saftar di Sipirok, Selasa, mengatakan Kabupaten Tapanuli Selatan memiliki sejumlah air terjun dengan panorama asri seperti air terjun Silima-lima di Kecamatan Marancar, dan air terjun Simatutung di Kecamatan Angkola Sangkunur. Hanya saja yang belum banyak orang tahu bahwa ada air terjun kembar di Kecamatan Angkola Barat yang jika dikelola secara baik dan profesional akan dapat menjadi destinasi wisata baru daerah. "Saya yakin apabila dikembangkan dapat memberikan pemasukan kepada pemerintah melalui PAD dan masyarakat," katanya. Untuk itu, lanjut dia, pihaknya mencoba untuk mempromosikan air terjun kembar itu ke masyarakat luas, termasuk dengan cara mengajak kelompok olahraga. "Ada 60 peserta gabungan komunitas sepeda sudah kita ajak ke lokasi air terjun beberapa hari lalu sambil berolahraga sepeda belasan kilometer dari Padangsidimpuan," kata Saftar yang juga pembina Goes Tapanuli Selatan (Gotaps) itu. Sifatnya, kata dia, sambil berolahraga sepeda sekaligus memperkenalkan objek-objek wisata daerah kepada seluruh para peserta yang sangat menikmati keindahan panorama

daerah ini. Sementara Camat Angkola Barat, Maruhum Hot Taufik Siregar menjelaskan disebut air terjun kembar karena memiliki sumber air (sungai) berbeda. Hanya saja, memiliki ketinggian air terjunnya hampir mirip kurang lebih 20 meter dan membentuk kolam di bawahnya berukuran sekitar 15 meter x 20 meter dengan kedalaman kurang lebih 10 meter. Air terjun yang satu sumber air Sungai Batak Kola yang mengalir jernih dari hulu Gunung Lubuk Raya, dan satunya lagi air Sungai Aek Bara dari Gunung Lubuk Raya di wilayah setempat, dan sama-sama di kelilingi hamparan kebun salak. Sebelum menuju air terjun pengunjung boleh masuk dari simpang Sigumuruh (sebelah kiri kalau dari arah Padangsidimpuan - Sibolga) menggunakan kendaraan roda empat atau roda dua, itu pun sampai Kampung Koje. "Memang infrastruktur jalan dilalui untuk dapat menuju lokasi air terjun kita harus melalui sebagian jalan aspal, rabat beton, tanah atau jalan setapak," kata Taufik. Uniknya, kata dia, di bawah air terjun itu ada liang atau rongga sepanjang kurang lebih 40-50 meter dan disitu banyak ikan jurung (merah) serta ikan mas, sehingga mengundang banyak peminat hobi pemancing. "Kita akan berjuang melakukan koordinasi dengan berbagai pihak termasuk Bupati Tapsel Syahrul M.Pasaribu agar bagimana kedepan air terjun yang "tersembunyi" ini bisa semakin terkenal demi kesejahteraan masyarakat," katanya.

KJRI Penang Keluarkan Surat Perjalanan Laksana Paspor Untuk Meimeris

Medan (ANTARA) - Konsulat Jenderal Republik Indonesia (KJRI) di Penang, Malaysia sudah mengeluarkan Surat Perjalanan Laksana Paspor untuk Meimeris, TKI Ilegal yang ditelantarkan majikannya setelah sakit. “Meimeris dipersiapkan untuk dipulangkan ke Sumut segera mungkin,” ujar Sekda Provinsi Sumut, Sabrina yang dihubungi dari Medan, Senin. Menurut Sabrina, yang turun bersama tim mengurus Meimeris di Penang, Malaysia atas instruksi Gubernur Sumut Edy Rahmayadi, rencananya Meimeris akan keluar dari rumah sakit, Selasa, 27 Agustus 2018. Setelah keluar dari rumah sakit Bukit Martajam Penang, Meimeris dijadwalkan akan ke Kantor Imigrasi di Penang mengurus berbagai keperluan untuk pulang ke Sumut. "KJRI di Penang sudah mengeluarkan Surat Perjalanan Laksana Paspor sehingga harapannya tidak ada masalah dalam pemulangan Meimeris ke Sumut,” ujar Sabrina. Sabrina menyebutkan, pihak rumah sakit mengizinkan Meimeris ke luar dari rumah sakit dengan syarat harus berobat lanjutan di Sumut. “Saat bertemu di rumah sakit, kondisi Mei-

Sekda Sumut Sabrina (kanan) berbincang dengan Meimeris saat dia bersama tim dari Sumut dan KJRI menjenguk TKI Sumut yang ditelantarkan majikannya setelah sakit di Penang, Malaysia. ANTARA SUMUT | ISTIMEWA

meris semakin baik seperti lebih bertenaga. Biaya pengobatan Meimeris ditanggung Pemprov Sumut,” ujarnya. Sabrina mengakui, KJRI dan Tim Sumut sudah berhasil bertemu majikan Meimeris dan meminta tanggung jawab, namun dalam pertemuan itu hasilnya belum memuaskan. Oleh karena itu, katanya, Pemerintah Indonesia akan mengupayakan cara lain seperti bekerja sama dengan pihak Kepolisian Malaysia.

Kasus Meimeris terungkap setelah salah satu anggota Perkumpulan Persatuan Masyarakat Indonesia di Malaysia (Permai) menemukan Meimeris dalam kondisi sakit di sekitar Kantor KJRI di Penang. Meimeris "dibuang" majikannya di kawasan itu setelah mengalami sakit TBC. Meimeris mengaku tidak mendapat gaji walau sudah bekerja selama tiga tahun, tidak berani melapor ke KJRI di Penang karena tidak memiliki paspor.

Padang (ANTARA) - Ombudsman Perwakilan Sumatera Barat menerima dua pengaduan terkait pelayanan publik bagi penyandang disabilitas yang dinilai diskriminatif bagi kelompok rentan. "Ada dua laporan yang masuk, yaitu pengaduan atas prasarana di Masjid Raya Sumbar dan maladministrasi penerimaan CPNS di Solok Selatan bagi disabilitas," kata Kepala Ombudsman Perwakilan Sumbar Yefri Heriani di Padang, Selasa. Ia menyampaikan hal itu pada pertemuan berkala Ombudsman Sumbar dengan tema Merdeka dari Maladministrasi, Pelayanan Publik bagi Disabilitas yang dihadiri pemangku kepentingan terkait. Untuk ketersediaan sarana dan prasarana yang dilaporkan adalah Kepala Biro Binsos Pemprov Sumbar atas terbatasnya sarana dan prasarana bagi penyandang disabilitas di Masjid Raya Sumbar. Keluhan yang masuk adalah pengguna kursi roda tidak diizinkan shalat di dalam masjid menggunakan kursi roda dan hanya dibolehkan di pelataran. Kemudian laporan kedua adalah terkait maladministrasi penerimaan CPNS dengan terlapor Bupati Solok Selatan. Kasus ini akhirnya menjadi perhatian publik karena CPNS yang lulus atas nama dr Romi Syofa Ismael pada awalnya dianulir kelulusannya karena berstatus penyandang disabilitas. Tak hanya itu, Ombudsman juga menerima pengaduan terkait Seleksi Kompetensi Dasar CPNS bagi disabilitas yang ujiannya dilaksanakan di lantai dua, sementara peserta tidak bisa mengakses. Ia menegaskan pelayanan publik harus berlaku adil bagi semua kelompok masyarakat tanpa ada diskriminasi termasuk kepada kelompok rentan. "Standar perilaku pelayanan publik harus adil dan tidak boleh ada perlakuan diskriminatif," ujarnya.

Pacu Desain Produk Industri, Kemenperin Gelar IGDS 2019 Jakarta (ANTARA) - Kementerian Perindustrian gencar memacu peningkatan daya saing industri kecil dan menengah (IKM), termasuk dalam upaya peningkatan inovasi dan kreasi desain produk, yang salah satunya diwujudkan dengan menggelar Indonesia Good Design Selection (IGDS) Award 2019. IGDS Award 2019 merupakan ajang pemberian penghargaan tertinggi dalam bidang desain industri dan desain produk di Tanah Air. “Penyelenggaraan IGDS bertujuan mengapresiasi para perusahaan, pelaku industri maupun desainer yang telah berkontribusi dalam peningkatan kualitas produk industri nasional," kata Direktur Jenderal Industri Kecil, Menengah dan Aneka Kemenperin Gati Wibawaningsih

dalam keterangannya di Jakarta, Selasa. Selain itu untuk turut meningkatkan nilai kompetitif produk dari inovasi desain produk yang telah mereka lakukan. Guna mengenalkan gelaran IGDS Award 2019 tersebut, Kemenperin sedang melakukan kegiatan sosialisasi di beberapa daerah. “Hingga saat ini, sudah empat kota yang kami kunjungi, yakni Surabaya, Yogyakarta, Bandung dan Bali. Nantinya juga digelar di Jakarta,” sebutnya. Acara sosialisasi yang bertajuk Indonesian Design Goes Global tersebut dikemas dengan konsep milenial dan sesi diskusi santai. Gati menjelaskan alasan Bali dipilih sebagai salah satu kota yang

ANTARA | BIRO HUMAS KEMENTERIAN PERINDUSTRIAN

Direktur Jenderal Industri K ecil, Men engah dan An eka (IKMA) Kecil, Menengah Aneka Kementerian P erindustrian, Gati Wiba waningsih. Perindustrian, ibawaningsih.

disambangi adalah karena melihat potensi Pulau Dewata yang dipenuhi oleh insan kreatif dengan berbagai produknya yang bernilai seni tinggi. Menurut dia, upaya mendorong daya saing sektor industri kreatif, diyakini memberikan efek yang luas. Selain meningkatkan jumlah wirausaha baru, diharapkan juga akan berperan penting dalam meningkatkan kontribusi terhadap perekonomian nasional. “Minat generasi muda di Bali dalam berwirausaha cukup berkontribusi besar hingga 12,57 persen terhadap Produk Domestik Bruto (PDB) atau berada di posisi kedua tertinggi di Indonesia setelah Yogyakarta sebesar 16,12 persen,” ungkap Gati. Berdasarkan data Dinas Perindustrian dan Perdagangan (Dispe-

rindag) Provinsi Bali, hingga Agustus 2018, jumlah IKM di Bali mencapai 15.134 unit usaha. Jumlah tersebut mengalami peningkatan dibanding 2017 sebanyak 14.922 unit usaha. “Melihat data tersebut, artinya terjadi pertumbuhan sebesar 17 persen dari tahun 2016 yang hanya 12.730 unit. Pada 2017, keberadaan IKM di Bali mampu menyerap tenaga kerja melampaui 104 ribu orang,” paparnya. Pengembangan IKM di Bali dinilai masih prospektif, karena berbagai produknya berpotensi tinggi menembus pasar ekspor. Namun, masih perlu pembenahan lainnya, termasuk sistem manajemen mutu, sistem manajemen keamanan pangan, GMP, dan good packaging yang memenuhi standar.


Kamis 29 Agustus 2019

EKONOMI

harian andalas | Hal.

6

DPR Sepakat

Subsidi Solar Dipangkas Rp500 per Liter

Konferensi pers tiga kota melalui video Jakarta, Surabaya dan Medan di salah satu hotel di Medan, Rabu (28/8).

Milenial dan UMKM Pendorong Pertumbuhan Ekonomi Medan-andalas Kelompok milenial dan usaha mikro kecil dan menengah (UMKM) akan menjadi pendorong pertumbuhan ekonomi nasional pada 2020, di tengah gejolak ekonomi global yang terus berlangsung. "Hal ini seiring dengan meningkatnya konsumsi pribadi kelas menengah dan daya beli yang kuat, sehingga kami memprediksikan pertumbuhan Produk Domestik Bruto (PDB) Indonesia secara konsisten masing-masing sebesar 5,1 persen pada tahun 2019 dan 5,2 persen pada tahun 2020," kata Enrico, Ekonom UOB Indonesia dalam konferensi pers tiga kota melalui video Jakarta, Surabaya dan Medan, bertema 'Unleashing the Most Powerful Growth Engine-The Consuming Class di Medan, Rabu (28/8). Berdasarkan data riset? ekonomi, tingkat pendapatan berbagai segmentasi populasi antara 2010-2019, pendapatan riil kaum milenial tumbuh 8,6 persen per tahun secara tingkat pertumbuhan bertahap. Angka ini lebih tinggi dibanding pertumbuhan pendapatan antara tiga hingga lima persen pada kelompok demografi lainnya. Menurutnya, kaum milenial Indonesia dewasa ini menghabiskan hingga 50 persen pendapatannya pada gaya hidup '4 S' yaitu, Sugar (makanan dan minuman), Skin (perawatan tubuh dan kecantikan Sun (liburan dan hiburan), serta Screen? (konsumsi layar digital). Seiring meningkatnya pembelanjaan kaum milenial yang diikuti kenaikan pendapatan, sambungnya, diharapkan menjadi faktor utama pendorong pertumbuhan ekonomi jangka panjang di Indonesia. Seiring itu pula, meningkatnya pendapatan dan jenis pilihan pembelanjaan generasi milenial, turut membuka kesempatan pebisnis memenuhi kebutuhan segmen populasi ini, dan tentunya juga akan berkontribusi pada pertumbuhan bisnis mereka.

"Sementara, Indonesia diproyeksi mengalami pertumbuhan positif. Kami mengantisipasi tingkat pertumbuhan yang tetap rendah sebesar 0,1 persen dari tahun ini hingga 2020," ucapnya. Enrico menambahkan, selain konsumsi kaum milenial, Usaha Kecil dan Menengah (UKM) juga kontributor utama pertumbuhan ekonomi Indonesia. UKM merupakan tulang punggung perekonomian Indonesia yang berperan penting menciptakan lapangan kerja, mendorong ekspor dan berkontribusi pada pertumbuhan Produk Domestik Bruto (PDB). Menurutnya, para UKM harus mampu mengoptimalkan bisnis untuk pertumbuhan dan ekspansi usaha agar UKM terus berkontribusi besar pada perekonomian. Digitalisasi akan membatu mencapai tujuan dan menjadikan bisnis tetap kompetitif. Dikatakan, melalui penggunaan teknologi, UKM mampu mengotomatisasi proses operasional bisnis dan meningkatkan produktivitas untuk membebaskan sumber daya lainnya. "Untuk membantu UKM mendapat manfaat dari ragam solusi digital, kami menawarkan solusi manajemen bisnis terintegrasi berbasis cloud, UOB BizSmart. Solusi ini membantu UKM menjalankan berbagai aktivitas bisnis secara lebih efisien. Juga membantu tetap kompetitif, tumbuh dan berkembang lebih efektif," tutupnya. Sebelumnya, Presiden Direktur PT Bank UOB Indonesia, Kevin Lam menguraikan, mereka menyadari generasi milenial Indonesia akan menjadi faktor utama pendorong pertumbuhan ekonomi, seiring meningkatnya konsumsi pribadi kelas menengah dan daya beli yang kuat. "Kami memprediksi pertumbuhan PDB Indonesia secara masing-masing 5,1 persen pada 2019 dan 5,2 persen pada 2020 di tengah gejolak ekonomi global saat ini," pungkasnya. (DA)

Jakarta-andalas Komisi VII Dewan Perwakilan Rakyat (DPR) sepakat menurunkan subsidi solar tahun depan sebesar Rp500 dari Rp2.000 per liter pada 2019 menjadi Rp1.500 per liter. Penurunan subsidi dilakukan seiring dengan prediksi penurunan harga minyak dunia dan minyak mentah Indonesia (Indonesian Crude Price/ICP). "Jadi kami sepakat subsidi

solar ditetapkan Rp1.500 per liter," ungkap Wakil Ketua Komisi VII DPR Ridwan Hisjam, Rabu (28/8). Dalam kesempatan yang sama, Menteri Energi dan Sumber Daya Mineral (ESDM) Ignasius Jonan mengatakan penurunan subsidi solar dilakukan agar pemerintah bisa memberikan subsidi ke sektor lain yang lebih produktif. "Kami ingin kurangi subsidi supaya penggunaan lebih tepat sasaran," ucap Jonan. Walaupun subsidi solar turun jika dibandingkan tahun ini, tapi angka yang ditetapkan Komisi VII DPR ini lebih tinggi

ton dari target di RAPBN 2020 yang sebanyak 7 juta metrik ton. "7,5 juta metrik ton sudah pas, kami putuskan ya," ucap Ridwan. Secara keseluruhan, subsidi energi dalam RAPBN 2020 turun menjadi Rp137,5 triliun dari prospek 2019 yang mencapai Rp142,6 triliun. Subsidi ini terdiri dari listrik, serta bahan bakar minyak (BBM) dan LPG. Penurunan terutama terjadi padasubsidiBBMdanLPG dari Rp90,3 triliun menjadi Rp75,3 triliun. Sementara itu, listrik dinaikkan menjadi Rp75,3 triliun dari sebelumnya Rp90,3 triliun. (CNNI)

Regulator Pasar Modal Indonesia Gelar Public Expose Medan-andalas Regulator Pasar Modal Indonesia menggelar rangkaian acara Public Expose Live 2019 pada Rabu (28/8). Acara pemaparan kinerja dengan mengundang 42 Perusahaan Tercatat di Bursa Efek Indonesia (BEI), disaksikan secara langsung melalui webinar, merupakan salah satu wujud dari transformasi digital dari sisi keterbukaan informasi dan transparansi di Pasar Modal Indonesia. Kepala Departemen Pengawasan Pasar Modal 1A Otoritas Jasa Keuangan (OJK) Luthfy Zain Fuady mengatakan, kini, industri pasar modal sedang bertransformasi dan fokus pada pemanfaatan teknologi. "Sejak awal tahun bahkan berbagai kebijakan, media, dan produk baru dengan pendekatan teknologi, sudah dilun-

curkan oleh OJK dan SelfRegulatory Organization," sebutnya. Secara tidak langsung, Public Expose Live 2019 menjadi mekanisme perlindungan baru bagi investor di pasar modal dengan meminimalisasi potensi terjadinya asimetri informasi, suatu kondisi yang terjadi jika salah satu pihak memiliki informasi lebih banyak atau lebih baik dibandingkan pihak lainnya, juga meningkatkan pemahaman investor terhadap kinerja Perusahaan Tercatat di BEI. Siaran ulang Public Expose Live 2019 juga dapat disaksikan di akun Youtube BEI (@indonesiastockexchange), sehingga diharapkan dapat semakin memudahkan investor dalam mengakses informasi dari perusahaan tercatat sebagai referensi dalam peng-

DISEWAKAN GUDANG 1 unit gudang di Jl. Letda Sujono, Lok. Strategis, Listrik, air, LT. 15 x 46, LB. 12 x 30, Harga Rp. 80 jt / Nego. Hub.

dari anggaran yang diputuskan dalam nota keuangan 2020 sebesar Rp1.000 per liter. Jonan berpendapat jika subsidi solar turun menjadi Rp1.000 per liter, maka harga solar bersubsidi harus naik dari Rp5.150 per liter menjadi Rp6.150 per liter. Namun, itu semua tergantung dari pergerakan harga minyak dunia. "Kalau harga minyak Brent jatuh di US$55 per barel, subsidi US$1.000 per barel cukup. Tapi ini tergantung harga minyak," jelasnya. Sementara, DPR juga memutuskan untuk menambah subsidi liquified Petroleum gas (LPG) menjadi 7,5 juta metrik

DIJUAL CEPAT (BU)

0853.6173.0505

- 1 unit rumah tinggal 3½ tgkt beserta tanah ± 333 m², siap huni, 3 Kt, 2 Km lengkap air, listrik, AC, SHM. - 1 unit rumah tinggal 2 tgkt, 2 Kt, 2 Km, Uk. 4,5 x 14 m, SHM, siap huni. - 1 unit rumah tinggal 2½ tgkt, 4 Kt, 3 Km, Uk. 4,5 x 14 m, SHM, siap huni, sudah ada perabot. - 1 unit rumah tinggal 2 tgkt uk. 4x14 m beserta tanah ± 280 m², SHM. - 1 unit rumah tinggal 2 tgkt Uk. 6 x 16 m, type 96, siap huni, SHM. Semua di Jl. Karya - 1 unit Condominium Cambridge Tower Picasso, Lantai 7, uk. 200 m, ada taman, 3 Kt, 2 Km. - 1 unit rumah tinggal uk. 6x18, type 100, 2 tgkt, 3 Kt, Komp. Taman Ubud Pasar Merah. Hub. 08126

07 7073 081 160 71 388

DIJUAL RUMAH

DIJUAL SATU UNIT RUMAH BERLOKASI DI JL. SUMBAWA I NO.54, KOMP MARELAN INDAH DENGAN LUAS BANGUNAN 352 M2, LUAS TANAH 701M2, PLN,PAM DAN STATUS SHM. HUBUNGI . 081376213270

KOST 20 E - Kost 20 E (lantai dasar), Luas 4 x 20 m² = 39 jt/tahun (nego). - Kost 20 E, kamar AC, isi lengkap Rp. 1,5 jt/nego. Harian/bulanan, Jl. Karya Pembangunan No. 20 E Polonia (belakang Hermes Place Polonia).

Hub. 0813.1036.7296, 0852.6105.9263 Web.: www.kost

INDEKOST

Di daerah Jl. Turi Medan, daerah Teladan dekat kampus UISU, Kampus ITM, Kampus UMSU, Kampus STT Harapan. Alamat Lengkap: Jl. Turi, Gang UISU No. 25 Medan. Pas dibelakang Kampus UISU. Khusus untuk Pria (Laki-laki). Hubungi Erix. (0813-6155-8325) (0831-98884815)

DIJUAL RUMAH 2 LANTAI PERMANENT - Luas tanah dan bangunan 67 m², SHM, 2 KT, 2 KM, dapur + kitchen set + kompor set. - Dinding wallpaper, ada balkon, garasi di bawah balkon, kamar mandi atas ada pemanas air, jemuran kain di belakang atas. Di Perumahan Gatsu Town Jl. Proyek Aluminium No. 1, Gatot Subroto Kec. Helvetia (di blkg. Ktr. Imigrasi) Medan. Pemilik langsung Ibu FONI MEGA, Harga 650 jt/nego. HP. 0812.1586.7778

ambilan keputusan investasi. Direktur Pengembangan BEI Hasan Fawzi menambahkan, pendekatan baru pemaparan kinerja Perusahaan Tercatat yang mengadopsi teknologi di Public Expose Live 2019 ternyata direspon dengan baik oleh masyarakat. "Data menunjukan jumlah partisipan mencapai 21.522 peserta," ujarnya dalam acara Konferensi Pers Penutupan Public Expose Live 2019, Rabu (28/8). Data BEI juga menunjukkanlebih dari 60 persen pengakses online Public Expose Live 2019 merupakan investor dan calon investor usia 18 hingga 34 tahun dengan 70 persen media digunakan berupa telepon seluler. "Artinya pendekatan baru ini tepat dan sesuai dengan kondisi pesatnya peningkatan jumlah

investor dari segmen generasi milenial," tambah Hasan. Selain merupakan penyelenggaraan yang pertama di dunia, Public Expose Live 2019 mencatat berbagai rekor baru. Jumlah partisipan mencapai 21.522 peserta yang terdiri dari 4.570 hadir secara langsung dan 10.690 peserta menyaksikan secara online, ditambah 6.262 peserta melakukan kegiatan nonton bareng di Kantor Perwakilan BEI dan Galeri Investasi seluruh Indonesia, Public Expose Live 2019 diakses dari 121 kota dan 28 negara. Laman Public Expose Live 2019 pada www.idx.co.id telah diakses sebanyak 30.610 kali, dan sebanyak 4 Perusahaan Tercatat yang melakukan Paparan Publik, untuk pertama kalinya diikuti oleh lebih dari 1.000 peserta.(SIONG/REL)


EKONOMI

Kamis 29 Agustus 2019

Pemerintah Abaikan Kritik DPR Iuran BPJS Kesehatan Naik Dua Kali Lipat

Jakarta-andalas DPR RI sempat mengganjal usulan tarif baru yang dipatok pemerintah. Hal itu terjadi dalam rapat lebih dari tiga jam di Komisi IX DPR RI, Selasa (27/8). Namun pemerintah mengambil jalan pintas: Menaikkan tarif melalui Peraturan Presiden (Perpres). Dewan Jaminan Sosial Nasional (DJSN) sempat mengusulkan skema kenaikan tarif. Besarannya 83 persen bagi penerima bantuan iuran (PBI) yang ditanggung pemerintah pusat dan daerah. Sedangkan untuk peserta mandiri kelas I dan II, rata-rata kenaikan iuran yang diusulkan 47 dan 50 persen. Angka tersebut, masih lebih rendah ketimbang usulan premi dari Kementerian Keuangan yang rata-rata melebihi 100 persen. Iuran untuk peserta bukan penerima upah (PBPU) kelas I, disarankan naik menjadi Rp160 ribu per jiwa. Sementara untuk layanan kelas II dinaikan sekitar 116 persen, menjadi Rp110 ribu. Anggota Komisi XI DPR RI Mukhamad Misbakhun sebelumnya menganggap, dasar penghitungan kenaikan iuran itu perlu dijabarkan lebih detail. Peserta BPJS Kesehatan, menurutnya, harus mendapat informasi apa manfaat yang akan mereka dapatkan jika iuran dinaikan. "Akuntabilitas dan legiti-

masi politiknya kami berikan dukungan, tapi masyarakat harus bisa terjelaskan dengan baik, kenaikan itu angkanya dari mana," ucap politikus Partai Golkar itu dalam rapat, kemarin. Di sisi lain, kenaikan iuran tersebut berpotensi memberatkan peserta mandiri BPJS Kesehatan yang pendapatannya, di bawah upah minimum. Karena itu, Wakil Ketua Komisi IX DPR RI Irma Suryani Chaniago menyarankan, mendahulukan perbaikan data kepesertaan. Agar kenaikan iuran tepat sasaran. "Peserta yang pendapatannya di bawah UMP sebaiknya dijadikan PBI (Penerima Bantuan Iuran)," usul politikus Partai NasDem tersebut. Namun segala kritik dari anggota legislatif tak mampu halangi kenaikan iuran BPJS Kesehatan. Wakil Menteri Keuangan Mardiasmo menegaskan, pemerintah akan menetapkan kenaikan melalui Perpres. "Ini sudah kami naikkan, segera akan keluar Perpres-nya. Hitungannya seperti yang disampaikan Ibu Menteri," kata Mardiasmo di DPR RI, Jakarta Pusat, Rabu (28/8). Menteri Keuangan Sri Mulyani Indrawati bersikukuh, usulan tarif yang naik dua kali lipat itu sesuai hitungan aktuaria --pegawai asuransi yang bertugas melaksanakan perhitungan keuangan perusahaan. Dia yakin betul, cara itu dapat mengakhiri defisit kronis BPJS Kesehatan. Usulan DJSN, perkiraan Sri, hanya bisa mengurangi beban defisit hingga setahun ke depan. Itu pun berdasarkan perkiraan: Defisit BPJS Kesehatan sampai akhir tahun, sekitar Rp32,8 triliun bisa

dilunasi oleh pemerintah. Usulan Badan Pengawas Keuangan dan Pembangunan (BPKP) juga tak bisa mengentas BPJS Kesehatan dari belenggu defisit. Rekomendasi itu, kata Sri, cuma bisa mengurangi defisit BPJS Kesehatan Rp5,5 triliun. Sebab BPJS masih menanggung beban defisit tahun lalu, sebesar Rp9,1 triliun. Ditambah lagi, sejak awal tahun 2019, defisit terus membengkak. Tetap minus. Meskipun tahun ini, pemerintah sudah membayar lunas, seluruh iuran PBI dan pekerja penerima upah (PPU) aparatur sipil negara (ASN) serta anggota TNI dan Polri. "Sekarang sudah ada outstanding (defisit) Rp11 triliun," tutur mantan Direktur Pelaksana Bank Dunia tersebut. Agar kondisi keuangan BPJS Kesehatan segera membaik, Sri mengusulkan, kenaikan iuran PBI oleh pemerintah pusat untuk 96,59 juta jiwa dan daerah sebanyak 37,34 juta jiwa, dilakukan sejak Agustus 2019. Seluruh pembayarannya akan ditanggung pemerintah pusat hingga akhir tahun ini. Jika ini dilakukan, hitungan Sri, akan ada dana segar Rp13,56 triliun untuk BPJS Kesehatan. Sedangkan iuran kepesertaan ASN, TNI dan Polri (17,53 juta jiwa), dinaikkan 5 persen per Oktober 2019. Pemerintah hanya akan menanggung tiga persen dari take home pay. Ketua Himpunan Pengusaha Pribumi Indonesia (HIPPI) DKI Jakarta Sarman Simanjorang meminta pemerintah tak buru-buru menaikkan tarif. Kalaupun naik, dia minta, jangan sampai 100 persen. "Di kami kan BPJS Kesehatan jadi kewajiban. Padahal kami ada juga yang sebelumnya punya asuransi masing-masing. Kenaikan ini, pasti akan menjadi tambahan cost bagi pengusaha," ucapnya.(TID)

harian andalas | Hal.

7

Enam Produk Kopi Karo Terima Izin Edar BPOM Kabanjahe-andalas Bupati Karo Terkelin Brahmana SH didampingi Kepala Balai Besar Pengawasan Obat dan Makanan (BBPOM) Medan Drs Yulius Sacramento Tarigan menyerahkan Sertifikat Izin Edar Pangan Olahan kepada enam produk kopi olahan skala kecil dan menengah di Kabupaten Karo, di ruang rapat kantor bupati, Jalan Letjen Djamin Ginting, Kabanjahe, Rabu (28/8). Yulius Sacramento Tarigan, BBPOM Medan juga akan memberikan penghargaan kategori perkuatan kelembagaan Badan POM dan kerja sama produktif dalam strategi dan operasional pemberdayaan masyarakat dan pelaku usaha sampai dengan fasilitator desa, kepada Bupati Karo. Pemberian sertifikat ini mengacu kepada Peraturan Kepala BPOM RI Nomor 27 tahun 2017. Tidak semua kabupaten/ kota mendapat penghargaan. Program Balai Besar POM Medan tahun 2019 ini hanya

Bupati Karo Terkelin Brahmana terima sertifikat penghargaan dari BPOM yang diserahkan Sacramento Tarigan.

diberikan bagi tiga kabupaten/ kota di Sumut, yaitu Kabupaten Tobasa, Kota Tanjung Balai, dan Kabupaten Karo, sebut Tarigan. Lebih jauh Sacramento menjelaskan, sertifikat izin edar pangan olahan yang akan diterima UMKM kopi di Karo memiliki nilai plus. Konsumen kopi akan menjadi nyaman mengonsumsi kopi dari Karo karena telah memiliki sertifikat izin edar ini berstandar nasionalinternasional. “Contoh di daerah Bali, semua restoran/rumah ma-

kan/perhotelan bahkan kuliner yang disajikan semuanya sudah layak konsumsi sesuai standar nasional, karena sudah ditempelkan produk di setiap rumah makan/hotel/restoran dengan lisensi halal, tentunya hal ini juga bisa kita terapkan di Kabupaten Karo,” ujarnya. Bupati Karo Terkelin Brahmana mengucapkan terima kasih kepada BBPOM yang telah memberikan penghargaan kepada Pemkab Karo. Pemkab Karo akan membentuk tim terpadu untuk membahas agar ke depan

setiap hotel, restoran, dan rumah makan memiliki lisensi sertifikat dan izin edar produknya. Selanjutnya, didampingi Terkelin Brahmana, Kepala BBPOM Medan menyerahkan sertifikat dan izin edar secara simbolis kepada nama dagang produk, Kopi Bubu, Kaka Arbus, Kopi Bubuk RM, UMKM: Usaha Mikro Kopi Berastagi, nama dagang produk: Kopi Bubuk Karo, Kopi Biji Karo, UMKM: Big O Coffee pemilik Yusbitanta Ginting, Dagang Produk, Kopi Bubuk BruKaro, Kopi Biji Brukaro dan UMKM: PT Agro Kopi Karo Sumatera, pemilik Antoni Bangun SH. Turut hadir Staf Ahli Agustin Pandia, Kepala Dinas Kesehatan drg Irna Safrina Meliala, Kepala Dinas Pertanian Metehsa Purba, Kadis Deprindag Edison KaroKaro, Kadis Ketapang Paten Purba, Kabag Otda Robinson Brahmana serta puluhan pelaku usaha kopi. (RTA)

Modifikasi Honda PCX Jadi Andalan Medan-andalas Sebagai komitmen mendorong kreativitas modifikator di Tanah Air, PT Astra Honda Motor (AHM) menggelar Honda Dream Ride Project 2019. Karya modifikasi dalam kegiatan ini dilakukan untuk skutik Honda PCX oleh tiga modifikator berbakat pemenang Honda Modif Contest 2018. Melalui Honda Dream Ride Project 2019, para modifikator memiliki kesempatan untuk berkreasi serta memperkaya pengalaman dalam bidang modifikasi sepeda motor menggunakan skutik Honda PCX. Project modifikasi yang digelar selama periode April – Agustus 2019 diikuti oleh Muhammad Fiqhi Wahyu Pramana yang merupakan pemenang kategori National Champion Matic & Cub melakukan modifikasi PCX150 dengan mengusung konsep Cafe Racer, Law A San yang merupakan pemenang kategori National Champion Free For All mengusung konsep modifikasi Bagger, dan I Putu Tony Hadi Putra sebagai

mewujudkan motor matic adventure namun tidak meninggalkan desain Honda PCX itu sendiri. Namun saya sangat puas dengan hasil nya, bahkan saat dikendarai sangat sesuai dengan harapan saya," ujar salah satu modifikator yaitu I Putu Tony Hadi Putra. Pada proses modifikasi Honda PCX, para modifikator diberikan kesempatan untuk Hasil modifikasi Honda PCX dari modifikator I Putu Tony berkarya sekaligus memperHadi Putra (kiri), modifikator Muhammad Fiqhi Wahyu kaya pengalaman memodifiPramana (tengah) dan modifikator Law A San (kanan) kasi sepeda motor melalui menjelajahi Kota Solo. pemilihan konsep, desain pemenang kategori National dari Kedux Garage, dan modifikasi, pemilihan material, Champion Sport pada gelaran Daisuke Kuriki yang meru- schedule timeline pengerjaan, Honda Modif Contest 2018 pakan tim Honda Motorcycle pertimbangan biaya, serta dengan konsep modifikasi RnD Center dari Jepang serta tahap terakhir para modifikator Adventure. Hasil karya mo- tim Product Development memastikan hasil karyanya aman untuk dikendarai. difikasi yang telah selesai AHM. Deputy General Manager "Honda PCX150 memiliki digarap para modifikator, diuji kenyamanan dan keamanan tantangan tersendiri saat Marketing Planning and Anaberkendaranya di jalanan Solo, dimodifikasi, karena gaya dan lysis AHM Andy Wijaya pakemnya yang spesial, salah mengatakan kegiatan yang Jawa Tengah (26/8). Dalam pengembangan satunya dari segi elektronik diselenggarakan setiap takarya modifikasi ini para yang sudah menggunakan hunnya oleh Honda ini merumodifikator mendapatkan sistem komputerisasi sehing- pakan wujud komitmen sekabimbingan supervisi mentor ga saya harus lebih berhati- ligus wadah dari perusahaan ahli pilihan yang telah ber- hati ketika memodifikasinya. untuk mendorong modifikapengalaman, yaitu Masayuki Menyatukan bodi belakang tor di Tanah Air menghaSugihara dari Luck Motor- standar dengan desain baru di silkan karya modifikasi yang cycle asal Kyoto-Jepang, bagian depan adalah tantangan tetap mengedepankan unsur Komang Gede Sentana Putra tersendiri bagi saya, agar bisa keselamatan.(SIONG)

DIJUAL 3 TAPAK TANAH

- Uk. P. 101/99 m, L. 21/20 m, LK. 2050 m², terletak di Pematang Biara Kec. P. Labu. - Uk. P. 48 / 53 m, L. 23/22,40 m, LK. 1146 m², terletak di P. Labu Pekan Kec. P. Labu. - Uk. P. 47, 80/50 m, L. 17/24, 50 m, LK. 1014 m², terletak di P. Labu Pekan, beserta 1 unit rmh. permanen. Harga Nego.

Hub. 0852.6191.9800

DIJUAL TANAH Sertifikat Hak Milik L=2166 m², Lok. : Sgt. strategis tepi jalan besar Tanjung Selamat Medan Sunggal. Harga pas Rp. 2 jt/m². Hub. Langsung Pemilik 081 153 9699 (Tanpa Perantara)

DISEWAKAN Ruko 3½ tkt, (L=184 m²) dan ruko 2 tkt (L=325 m²) di Jl. H.M. Yamin Sp. Jl. Sentosa Baru (dekat Majestik), lok. strategis. Cocok untuk segala usaha khususnya home industry. Hub. 0821 6299 5678 – 0852 9719 4901

MURAH..!!

JUAL PAVING BLOCK

PRESS MESIN JL. SM. RAJA KM. 6,7 No. 47 Medan Telp. 061.7850888 HP. 0811 605090

DIJUAL

Sebidang tanah di Lokasi Taman Malibu Indah Blok G8. Uk. 18 x 26. Bagi yang berminat Hub. 0821 6517 6868, 0877 6941 6018, 0853 7300 8282 (TP)


Kamis

harian andalas | Hal.

29 Agustus 2019

8

PSG Krisis Pemain

Barca Menggila Dapatkan Neymar Fase Grup Liga Champions Sisakan 3 Tiket FASE grup Liga Champions 2019/2020 sisakan tiga tiket lagi dan masih diperebutkan enam tim pada laga dini hari nanti pukul 02.00 WIB. Slavia Praha akan menjamu CFR Cluj pada leg kedua fase playoff di Stadion Sinobo, Rabu (28/8) malam waktu setempat. Slavia di atas angin setelah pada leg pertama menang 1-0 Cluj. Berikutnya laga Ajax Amsterdam melawan APOEL di Johan Cruijff Arena, pada jam yang sama. Pada leg pertama, APOEL berhasil menahan imbang tanpa gol semifinalis Liga Champions musim lalu tersebut. Club Brugge dan LASK juga bakal 'saling bunuh' pada leg kedua di Stadion Jan Breydel, Kamis (29/8) pukul 02.00 WIB. Brugge meraih kemenangan 1-0 markas LASK pada leg pertama. Ajax Amsterdam bakal menjalani laga krusial lawan PAOK dini hari nanti. Sebelumnya, tiga tim sudah memastikan lolos ke fase grup Liga Champions yaitu Dinamo Zagreb asal Kroasia, Red Star Belgrade (Serbia), dan Olympiakos Piraeus. Zagreb menang agregat 3-1 atas Rosenborg. Red Star Belgrade lolos setelah unggul gol tandang dengan agregat 3-3 lawan Young Boys. Terakhir, Piraeus sukses membantai Krasnodar dengan agregat skor 6-1. Undian fase grup Liga Champions sendiri akan digelar pada Jumat (29/8) di Monaco. Daftar Empat Pot Sementara Undian Liga Champions Pot 1 : Liverpool, Chelsea, Barcelona, Bayern Munchen,

Juventus, Manchester City, Paris Saint-Germain, dan Zenith Saint Petersburg Pot 2 : Atletico Madrid, Real Madrid, Borussia Dortmund, Napoli, Shakhtar Donetsk, Tottenham Hotspur, Benfica, Olympique Lyon. Pot 3 : Leverkusen, Red Bull Salzburg, Valencia, Inter Milan, Olympiakos Piraeus, Dinamo Zagreb, Lokomotiv Moscow. Pot 4 : Galatasaray, RB Leipzig, Atalanta, Lille, Red Star Belgrade, Genk Sedangkan Lyon berada di antara pot 2 dan pot 3 tergantung dari klub-klub yang lolos dari fase kualifikasi. Lokomotiv Moscow berada di antara pot 3 dan pot 4 tergantung dari klub-klub yang lolos dari fase kualifikasi. Adalah Red Star Belgrade bermain imbang 1-1 melawan BSC Young Boys dalam leg kedua babak playoff Liga Champions di Stadion Rajko Mitic, Belgrade, Serbia, Rabu dini hari WIB, demi memegang keunggulan agregat gol tandang dan memastikan penampilan di fase grup putaran final. Jawara Serbia itu sempat unggul lebih dulu lewat Aleksa Vukanovic namun kemudian El Fardou Ben Nabouhane mencetak gol bunuh diri dan membuyarkan keunggulan mereka, demikian catatan laman resmi UEFA. Begitu juga dengan modal skor 2-2 membuat Red Star tampil lebih tenang dan kerap mendapati area pertahanan mereka digempur oleh Young Boys yang sepanjang laga menguasai 56 persen pengendalian bola bahkan melepaskan 14 percobaan tembakan. (CNN/ANT)

PSG diterpa kabar buruk meskipun berhasil menang atas Toulouse akhir pekan lalu, setelah Edinson Cavani dan Kylian Mbappe alami cedera. Cavani dan Mbappe tak mampu bermain penuh kala PSG bantai Toulouse 4-0 di lanjutan Liga Prancis. Cavani ditarik keluar di menit ke-14, Mbappe menyusul pada menit ke66. Pemeriksaan mengungkap bahwa Cavani mengalami cedera panggul. Sedangkan Mbappe diketahui bermasalah dengan otot hamstringnya. Dari kadar cederanya, Cavani dipastikan akan menepi selama empat pekan sementara Mbappe sepekan lebih pendek. Ini jadi persoalan baru untuk PSG. Dengan absennya Cavani dan Mbappe, maka pilihan mereka di lini depan bakal sangat terbatas. Sebab Neymar juga sejauh ini belum bisa dimainkan menyusul situasi rumit terkait transfernya. Selanjutnya PSG akan melawat ke markas Metz di lanjutan Liga Prancis, tepat sebelum jeda internasional. Sementara itu, petinggi klub Paris Saint-Germain (PSG) dan Barcelona bertemu di Paris pada Selasa waktu setempat untuk membahas kemungkinan kesepakatan transfer Neymar ke juara Spanyol itu. Kedua klub mengatakan bahwa pembicaraan tersebut "positif" tetapi masih ada beberapa hal untuk dibereskan. Penyerang Brasil berusia 27 tahun itu, bergabung dengan PSG dari Barcelona pada 2017 dengan memecahkan rekor transfer dunia sebesar 222 juta euro. Barca sendiri menawarkan 170 juta euro (sekitar Rp2,68 triliun) yang akan dibayarkan setelah meminjam Neymar selama setahun. Biaya peminjaman Neymar setidaknya mencapai 35 juta euro (sekitar Rp557 miliar), meski mereka dapat menyodorkan beberapa pemain mereka untuk mengurangi harganya di negosiasi berlanjut. Neymar dikabarkan lebih suka kembali ke Camp Nou dibandingkan pindah ke Real Madrid

atau Juventus. Setelah pertemuan itu, anggota dewan Barcelona Javier Bordas mengatakan kepada wartawan bahwa sebuah kesepakatan "sedikit lagi terjadi" tetapi negosiasi masih terus berlanjut. Pelatih Paris Saint-Germain Thomas Tuchel memastikan bahwa Neymar tetap tidak akan diturunkan sampai masa depan pemain asal Brasil itu jelas, sekalipun dia bugar untuk kembali beraksi. Neymar (27) tidak pernah bermain satu menit pun selama pertandingan pramusim PSG di tengah kencangnya spekulasi kepindahan dia ke Real Madrid dan Barcelona. Berbicara pada jumpa pers prapertandingan melawan Toulouse hari ini, Tuchel mengklarifikasi situasi yang menyelimuti Neymar. "Neymar dalam kondisi yang lebih baik. Dia telah melewati pekan bagus bersama rekanrekan satu timnya, bekerja keras dengan intensitas dan mentalitas yang baik,"kata Tuchel Begitupun, lanjutnya, posisi klub sudah jelas, sampai situasinya belum jelas, dia tidak bisa bertanding. Jika situasi Neymar menjadi jelas besok, maka dia bisa bertanding. Sumber-sumber ESPN mengungkapkan Barca kemungkinan bersedia menukar Ousmane Dembele dengan Neymar. PSG sendiri memasang tenggat waktu untuk pemain seharga 222 juta euro itu setelah mereka menolak tawaran 190 juta euro

dari Barca. Tuchel mengakui ketidakmenentuan yang menyelimuti Neymar adalah hal yang tidak mudah diatasi dan membandingkannya dengan masalah cedera pemain Brasil itu musim lalu. "Ya, situasi Neymar itu mengganggu, tetapi bisa juga tidak," kata dia. "Ya karena kami terlalu banyak membicarakan situasi ini. Pemain seperti dia selalu menarik perhatian dalam sepak bola era sekarang. Semua orang memanfaatkan situasi ini, seperti ketika Neymar cedera. Setiap jumpa pers sebelum dan sesudah pertandingan selalu soal dia. Jelas ini tidak mengenakkan klub. Tidak membantu (keadaan menjadi lebih baik)," paparnya. Tuchel sudah berulang kali menegaskan, bahwa Neymar bisa dimainkan melawan Toulouse jika nasibnya sudah pasti, tetapi dia juga harus menghormati keputusan bos-bos PSG bahwa sampai keputusan final dicapai menyangkut masa depan Neymar, maka pemain itu tidak boleh diturunkan. Menurut sumber itu, reintegrasi Neymar dalam skuat PSG sudah dibicarakan di kalangan pemain dan klub seandainya rencana kepindahan dia dari Parc des Princes tidak terwujud. Sedangkan Barcelona mulai menunjukkan nafsu tinggi untuk mendapatkan Neymar. Blaugrana mulai meningkatkan harga penawaran meski belum ada

kata sepakat dengan Paris SaintGermain. Barcelona awalnya datang ke Paris dengan niat untuk meminjam Neymar pada musim ini dengan opsi pembelian di akhir musim. Barcelona resmi mengajukan tawaran sebesar 153 juta poundsterling alias Rp2,7 Triliun. Jumlah ini sendiri belum cukup menggoyahkan PSG untuk rela melepas Neymar ke Barcelona. Meski demikian, perkembangan nilai tawaran ini disebut mulai membuka titik terang proses negosiasi antara Barcelona dengan PSG. Pembicaraan kedua klub diyakini bakal terus kemajuan meski hubungan kedua klub tidak terlalu bagus. Selain pembelian Neymar, kedua klub juga melakukan negosiasi untuk Ousmane Dembele. Dembele bisa jadi bakal hijrah ke PSG seiring kesepakatan Neymar pergi ke Barcelona. Peluang Barcelona untuk mendapatkan Neymar sendiri makin besar seiring pernyataan terakhir Neymar kepada Direktur PSG, Leonardo yang menyatakan ia hanya ingin pindah ke Barcelona pada bursa transfer ini. Sebelum bermain untuk PSG, Neymar menghabiskan empat musim di Barcelona. Selama empat musim di Barcelona, Neymar menyumbangkan 105 gol dalam 186 penampilan. Neymar lalu hengkang ke PSG dengan status pemain termahal dunia lewat transfer 222 juta euro pada 2017.(BEIN/ANT/CNN)

Berusia 134 Tahun

Tetangga MU Dicoret dari Liga inggris Liga Inggris

Liverpool Masih Jawara LIGA Inggris 2019-2020 menampilkan 10 pertandingan pada pekan ketiga yang dimainkan pada Sabtu (24/8) dan Minggu (25/8) dimana 20 tim telah menuntaskan pertandingan pekan ketiga Liga Inggris. Namun, ada empat tim Premier League yang belum tersentuh kekalahan hingga pekan ketiga tersebut. Sejumlah laga diwarnai hasil menarik di antaranya kekalahan Manchester United dari Crystal Palace, kemenangan perdana Chelsea, dan tersungkurnya Arsenal dari Liverpool. Dari hasil-hasil yang telah rampung tersebut, tidak banyak tim yang mampu mencatatkan hasil bagus. 4 tim itu adalah Klub pertama adalah Liverpool yang meraih rekor sempurna hingga pekan ketiga Liga Inggris berkat tiga kemenangan beruntun pada awal musim. The Reds pun bertengger di pucuk klasemen sementara dengan koleksi 9 poin. Sementara itu, Manchester City menjadi tim kedua dengan statistik apik untuk urusan tidak terkalahkan selanjutnya.

Bermain hingga pekan ketiga, The Citizens meraih dua kali kemenangan dan satu kali hasil imbang. Pasukan Pep Guardiola duduk di posisi dua klasemen sementara Liga Inggris dengan raihan 7 poin. Selanjutnya tim ketiga yang belum terkalahkan selanjutnya adalah Leicester City yang sukses menduduki peringkat empat klasemen sementara Liga Inggris berkat sekali menang dan dua kali hasil imbang. Tim terakhir adalah Wolverhampton Wanderers. Berbeda dengan ketiga tim yang telah disebutkan sebelumnya, Wolverhampton Wanderers justru berada di papan bawah klasemen sementara Liga Inggris. The Foxes berada di peringkat 15 hingga pekan ketiga Liga Inggris setelah hanya mampu bermain imbang sebanyak 3 kali. Pasukan Nuno Espirito Santo mengawali pekan perdana dengan skor kacamata kala menghadapi Leicester City. Pada pekan kedua mereka kembali bermain imbang saat melawan Manchester United dengan skor 1-1. (DTC/BS)

KABAR buruk menimpa salah satu klub yang bermain di Liga 1 Inggris, Bury FC. Klub yang telah ada selama 134 tahun itu dinyatakan tidak lagi masuk dalam daftar liga, setelah dinyatakan bangkrut. Bury FC sebelumnya sempat didekati oleh perusahaan C&N Sporting Risk. Steven Dale sebagai pemilik, bahkan sudah menyatakan setuju dengan harga yang diatwarkan. Ia diketahui membeli klub tersebut pada tahun lalu. Namun, ternyata calon pembeli itu tidak menemukan cara untuk bisa membangkitkan lagi klub yang bertetangga dengan Manchester United dan Manchester City itu. Setelah C&N Sporting Risk mengundurkan diri, English Football League sebagai panitia Liga Inggris menyatakan bahwa Bury FC dicoret dari daftar pertandingan. Bury FC bukan satusatunya klub yang tengah dililit krisis. Bolton Wanderers juga terancam didepak oleh EPL, jika mereka tidak bisa menunjukkan keuangan yang sehat. EPL memberi waktu tambahan pada klub tersebut, selama 14 hari. Klub yang juga berlaga di Liga 1 itu, sudah mengukir prestasi di Liga Inggris sejak 145 tahun lalu. Akan sangat disayangkan, jika dua klub yang sempat memegang rekor tersebut harus tersingkir akibat tidak ada investor yang tertarik. “Hari ini, tidak diragukan lagi menjadi salah satu hari paling kelam dalam sejarah,� kata kepala eksekutif EFL, Debbie

Jevans, dilansir dari Mirror, Rabu 28 Agustus 2019. Klub League One, Bury FC yang sudah berusia 134 tahun dikeluarkan dari keanggotaan Liga Inggris karena mengalami kebangkrutan. Perjalanan panjang Bury di pentas sepak bola Negeri Ratu Elizabeth itu pun berakhir seiring keluarnya keputusan dari operator Liga Inggris, Liga Sepak Bola Inggris (EFL). Keputusan itu membuat Bury jadi klub pertama yang dikeluarkan dari Liga Inggris setelah Maidstone United pada 1992. Pada Selasa (27/8) sore waktu setempat, EFL mencabut keanggotaan Bury yang sudah 125 tahun di Liga Inggris. Pencabutan

keanggotaan itu terjadi setelah C and N Sporting Risk gagal mengambil alih klub berjuluk The Shakers tersebut. Bury FC mengalami kebangkrutan, berdasarkan laporan Guardian, karena memiliki utang mencapai 75 persen kepada HM Revenue and Customs dan juga kreditor lainnya serta kepada para pemain yang gajinya belum dibayarkan setelah membawa klub tersebut promosi ke League One, empat bulan lalu. "Dewan EFL bertemu dan setelah diskusi panjang serta terperinci, menetapkan keanggotaan Bury FC dari Liga Sepakbola Inggris dicabut setelah melewati batas waktu pada pukul 17.00 hari ini

[Selasa, 27 Agustus] ," demikian pernyataan EFL. Menurut EFL, pemilik Bury Steve Dale tidak pernah bisa menunjukkan bukti yang diperlukan terkait komitmen klub terhadap keuangan yang sehat. Meskipun permintaan itu dilakukan berulang-ulang. Ketidakmampuan Dale dalam menunjukkan dokumen keuangan klub yang sehat itu membuat kepemilikan Bury ditawarkan kepada pihak lain, C and N Sporting Risk. Tetapi pada akhirnya C and N Sporting Risk juga menarik diri dari penawaran tersebut. "Karena itu, setelah mempertimbangkan semua opsi yang tersedia, Dewan EFL dengan suara bulat dan penuh penyesalan memutuskan keanggotaan Bury dicabut," ucap EFL. Dengan hilangnya keanggotaan Bury dari daftar Liga Inggris, kompetisi Legue One atau Divisi III musim 2019/2020 hanya diikuti 23 tim. Dengan begitu, tim yang akan terdegradasi juga akan dikurangi jadi tiga dari sebelumnya empat klub. Sebelum keputusan EFL keluar, Bury belum pernah memainkan pertandingan padahal tim-tim lain sudah menjalani pekan kelima. Ratusan sukarelawan juga sempat bergabung dengan super Bury di Stadion Gigg Lane pada Senin (26/8) waktu setempat untuk membantu membersihkan stadion dalam persiapan pertandingan Doncaster yang awalnya digelar Sabtu (31/8). (VN/CNN)


OLAHRAGA

Kamis 29 Agustus 2019

harian andalas | Hal.

9

Kemenpora Kucurkan Bonus Rp3,4 Miliar

andalas/yunan

Striker PSMS nyaris membobol gawang Persibat di menin akhir babak kedua.

PSMS Kalahkan Persibat 3-1 Medan-andalas Menghadapi tim tamu Persibat Batang di Stadion Teladan Medan dalam lanjutan Liga 2 Wilayah Barat, Rabu (28/8) sore, skuat PSMS Medan unggul 3-1. Pada babak pertama, kedua tim langsung saling serang untuk menciptakan gol. Beberapa peluang belum menghasilkan hingga menit ke-26, pemain PSMS Tri Handoko menjebol gawan Persibat yang dijaga Mukhti Al Haq memanfaatkan umpan Rendi Saputra setelah terjadi perebuatn bola di depan gawang. Unggul satu gol skuat Ayam Kinantan yang dimotori Legimin dan kawan kawan terus menyerang. Menit ke-33, Tri Handoko kembali meciptakan gol memanfaatkan umpan pendek Renggur yang melesatakn si kulit bundar ke sudut gawang Persibat. Kebobolan 2 gola, tak membaut anak asuh Bona patah semangat dan terus melakukan penyerangan. Hasilnya, menit ke-41, Persibat lewat berhasil memperkecil kekelahan setelah miss komunikasi penjaga gawan PSMS Alfonsius dengan pemain bawah Bruno Casmir. Pemain naturalisasi ini tanpa sengaja menjebloskan bola ke gawang sendiri setelah menahan bola dari Alfonsius yang menahan sepakan bola dari Sandi Septian. Hingga pertambahan waktu satu menit, laga ke

13 ini, babak pertama PSMS unggul 2-1. Pada pertandingan ini, Pelatih PSMS, Abdul Rahman Gurning menurunkan dua striker baru Tri Handoko dan Muhammad Renggur dan membuat serangan yang cukup baik dibanding sebelumnya. Babak ke dua, PSMS Medan berhasil menambah keunggulan di menit 63 lewat hadiah penalti yang diberikan wasit setelah sebelumnya Rendi dijatuhkan di kotak terlarang di menit 62. Bayu Tri Sanjaya yang dipercaya mengeksekusi penalti tak menyia-nyiakannya dan berhasil memperdaya penjaga gawang dan menambah skor menjadi 31. Meski unggul dua gol, skuat Ayam Kinantan tidak memperlambat tempo namun terus melancarkan serangan. Menit 64 Tri Handoko nyaris mencetak hatrick saat berdiri bebas di kotak penalti. Sayang, tendangannya masih melenceng di atas mistar gawang Persibat. Tim tamu yang mulai terlihat frustasi kerap melakukan kesalahan di area sendiri yang memudahkan PSMS menggempur pertahanan lawan. Sayang, kurang tenangnya bomber PSMS membuat peluang sering terbuang sia-sia. Tri Handoko nyaris menambah keunggulan dua gol di menit akhir jalannya laga babak kedua. Padahal pemain rekrutan baru PSMS ini mendapatkan kesempatan emas di menit 84 dan menit 85 saat berhadapan langsung dengan penjaga gawang Persibat.

Dihadapan hampir 5000 penonton, skor 3-1 untuk keunggulan PSMS bertahan hingga pluit tanda berakhirnya laga ditiup wasit. Pelatih Persibat Bona Simanjuntak mengakui keunggulan PSMS melawan tim asuhannya. Mantan pemain PSMS tahun 1997 dan 2006 ini mengakui kalau performa timnya belum kelihatan. Begitupun, ia menyinggung Wasit yang kala memimpin seperti ini, sempat terjadi keributan, pemain tidak bisa menahan emosi. "Bicara Wasit, gak ada habis habisnya, harus ada perbaikan," tukasnya saat konfrensi pers usai laga. Begitu juga pemain Persibat Dani mengucapkan selamat buat PSMS yang main bagus dan wasit sepertinya berpihak pada tuan rumah. Sementara Pelatih PSMS Medan Abdul Rahman Gurning mengapresiasi kemenangan anak asuhnya. Begitupun Gurning menyayangkan banyak peluang namun tidak menghasilkan gol. "Banyak peluang, kita akan evaluasi. Kedepannya kita akan kerja keras Handoko bagus selaku striker dengan insting golnya. Tapi ada beberapa peluang yang gagal. Kita akan mintanya lebih tenang lagi tapi mungkin karena baru ini dia main full, Kapten PSMS Legimin Raharjo mengatakan mereka sudah main bagus dan menang. Harapannya nanti juga akan tetaqp seperti ini. (YN)

Pikal Dampingi Alfred Riedl Latih Persebaya Jakarta-andalas Mantan asisten pelatih Timnas Indonesia, Wolfgang Pikal, resmi mendampingi Alfred Riedl yang ditunjuk menangani Persebaya Surabaya untuk mengarungi putaran kedua kompetisi Shopee Liga 1 musim 2019. Pria berkebangsaan Austria tersebut dikontrak sebagai asisten pelatih dan membantu pelatih kepala berduet dengan Bejo Sugiantoro yang saat ini ditunjuk sebagai pelatih sementara. "Saya sangat bangga bisa bergabung dengan Persebaya," ujarnya usai menandatangani kontrak di kantor marketing Persebaya di Surabaya. Menurutnya, Persebaya merupakan tim besar dengan fanbase yang luar biasa serta potensial di masa depan. Di timnas, Pikal juga bertugas

sebagai asisten Alfred Riedl dan tercatat pernah membawa Indonesia dua kali sebagai runner up Piala AFF pada 2010 dan 2016. Sementara itu, pelatih sementara Persebaya, Bejo Sugiantoro mengaku sudah berkomunikasi dengan Pikal, namun masih sebatas soal kondisi tim. "Supaya dia juga tahu, ada sisi negatif kenapa terjadi dua pergantian musim ini, yang pertama

Rudy Eka Priambada dan kedua coach Djadjang Nurdjaman," ucapnya ketika ditemui usai memimpin latihan di Stadion Gelora Delta Sidoarjo. Di sisi lain, Persebaya akan bertandang ke markas Bhayangkara FC pada Sabtu (31/8) sekaligus menjadi pertandingan terakhir bagi Ruben Sanadi dan kawan-kawan di putaran pertama. (ANT/BN)

PSM Paksa Persija Bermain Imbang Jakarta-andalas Persija Jakarta lagi-lagi gagal menang. Pada laga tunda pekan ketujuh Shopee Liga 1 2019 melawan PSM Makassar di Stadion Utama Gelora Bung Karno, Jakarta, Rabu (28/8), Macan Kemayoran dipaksa bermain imbang tanpa gol. Sepanjang pertandingan, Persija Jakarta lebih dominan daripada PSM. Beberapa peluang dihasilkan melalui Marko Simic, namun tak ada yang menjadi gol. Adapun PSM sesekali mendapatkan kesempatan emas mencetak gol melalui Eero Markkanen. Akan tetapi, hingga laga usai tak ada gol tercipta. Pelatih Julio Banuelos menyayangkan hasil yang diraih timnya tersebut. Menurut Banuelos, Persija gagal menang karena terlalu banyak

memainkan pertandingan sepanjang Agustus 2019 yang berpengaruh pada pemain. "Kami menguasai pertandingan, terutama pada babak kedua. Ada beberapa peluang dan sangat disayangkan tidak menjadi gol," kata Banuelos dalam konferensi pers setelah laga. "Bulan ini ada tujuh pertandingan yang sudah dimainkan dan itu menjadi hambatan buat kami. Akan tetapi, saya katakan kepada semua pemain untuk berjuang sejak awal sampai akhir pertandingan. Namun, inilah sepak bola," ujar pelatih asal Spanyol itu. Tambahan satu poin tak mengubah posisi Persija Jakarta di urutan ke-15 dengan raihan 14 poin. Adapun PSM Makassar juga tertahan di urutan kesembilan dengan koleksi 20 angka.

Sementara itu, Riko Simanjuntak menolak menyerah atas rentetan hasil minor yang diraih Persija Jakarta. Gelandang berusia 27 tahun mengaku timnya sudah bermain bagus, namun belum didukung hasil yang maksimal. "Saya katakan ini bukan akhir segalanya. Di setiap pertandingan ada hal positif yang kami dapat. Pelatih juga masih baru, begitu juga tim ini. Pelatih dan pemain sudah berusaha semaksimal mungkin dan pada setiap pertandingan kami sering menguasai permainan, akan tetapi hasilnya kurang baik," ujar Riko. Persija Jakarta kembali akan bermain di kandang pada laga pekan ke-17 Shopee Liga 1 2019. Macan Kemayoran akan menjamu Perseru Badak Lampung di Stadion Patriot, Minggu (1/9/). (LIP6/DTC/CNN)

Jakarta-andalas Kementerian Pemuda dan Olahraga (Kemenpora) memberikan apresiasi bonus kepada para atlet dan ofisial yang berprestasi di Kejuaraan Dunia Bulutangkis 2019. Medali emas dipersembahkan Mohammad Ahsan/ Hendra Setiawan di sektor ganda putra. Sedangkan dua perunggu diraih Fajar Alfian/ Muhammad Rian Ardianto dari ganda putra serta Greysia Polii/ Apriyani Rahayu ganda putri. "Bangsa Indonesia hari ini betul-betul bergembira. Bersamaan dengan hari ulang tahun RI ke-74, putra dan putri Indonesia mempersembahkan gelar juara dunia," kata Kemenpora Imam ketika menerima kontingen bulu tangkis Indonesia di kantornya. Pemberian bonus dilakukan langsung Imam Nahrawi di Lobi Kantor Kemenpora, Rabu (28/ 8) dan berharap hasil di Kejuaraan Dunia 2019 bisa menjadi motivasi jelang Olimpiade 2020. "Terima kasih kepada bulutangkis yang tak hentihentinya memberikan kado terbaik buat Ibu Pertiwi. Saya harap ke depannya cabang olahraga lain bisa mengikuti jejak bulutangkis, termasuk sepak bola yang harus meniru atlet dan bulutangkis. Apalagi sepak bola mau jadi tuan rumah Piala Dunia U-21 2021," kata Imam. Sebagai peraih medali emas, Ahsan/Hendra mendapatkan bonus sebesar Rp240. Sedangkan Fajar/Rian dan Gresyia/Apriani masing-masing mendapatkan Rp48 juta. Selain itu, pelatih ganda putra Herry Iman Pierngadi juga diberikan bonus sebesar Rp120 juta, Ariono Miranat Rp24 juta, serta Rp24 juta untuk Eng Hian sebagai pelatih ganda putri. "Jangan lihat nominal, tapi lihatlah kesungguhan pemerintah yang telah menyiapkan Rp3,480 miliar untuk badminton dan para badminton di Kejuaraan Dunia ini. Bonusnya akan kami serahkan dan dalam seminggu ini bisa diterima atlet dan ofisial," ujar Imam. Mewakili atlet lainnya, Hendra/Ahsan mengungkapkan rasa terima kasih kepada Menpora atas apresiasi yang telah diberikan. Bonus ini disebut Hendra juga sebagai motivasi supaya ke depannya

prestasi bulutangkis bisa lebih baik lagi. "Semoga tahun depan di Olimpiade, bulutangkis bisa memberikan medali emas buat Indonesia," harap Ahsan. Tak hanya para peraih medali di Kejuaraan Dunia 2019, para peraih medali perunggu juga ikut diguyur bonus oleh Kemenpora. Tim Para Badminton Indonesia meraih empat medali emas, dua perak, dan empat perunggu dari Basel, Swiss. Adalah Dheva Anrimusti, Leani Ratri Oktila, ganda campuran Hary Susanto/Leani Ratri Oktila serta pasangan ganda putra Dheva Anrimusti/Hafozh Briliansysah yang meraih medali emas. Dua medali perak diraih Suryo Nugroho dan pasangan ganda putri Leani Ratri Oktila/ Khalimatus Sa'diyah. Sedangkan empat perunggu direbut Fredy Setiawan, Khalimatus Sa'diyah, Ukun Rukaendi dan pasangan ganda putra Ukun/Hary. "Terima kasih kepada Menpora atas apresiasi untuk prestasi kami. Terima kasih juga kepada Pak Senny Marbun (Ketua NPC) yang mendampingi kami serta masyarakat Indonesia yang telah mendoakan dan mendukung semoga ke depannya kami bisa meningkatkan prestasi lagi," ucap Ratri. Ganda putra Mohammad Ahsan/Hendra Setiawan, sekembali dari merebut gelar juara dunia di Swiss, kini akan fokus untuk bisa lolos ke Olimpiade 2020 Tokyo. Ahsan/ Hendra yang menjadi unggulan keempat mengalahkan unggulan ke-12 asal Jepang Takuro Hoki/Yugo Kobayashi dalam pertarungan tiga gim 2523, 9-21, 21-15. Dengan kemenangan atas pasangan Jepang itu, Ahsan/

Hendra, yang juga juara All England 2019, semakin mantap bertengger di sebagai ganda putra peringkat dua dunia. Dengan gelar juara di Basel, Hendra menyamai rekor empat medali emas yang diraih Cai Yun dan Fu Haifeng asal China sebagai sebagai atlet terbanyak yang memperoleh gelar juara dunia ganda putra. Salah satu medali emas Hendra diraih ketika berpasangan dengan Markis Kido pada 2007. Sedangkan Ahsan baru tiga gelar, yang semuanya diraih bersama Hendra (2013, 2015 dan 2019). Ini juga menjadi pertama kalinya dalam satu dekade terakhir, sejak Cai dan Fu pada 2009, juara All England meraih gelar di Kejuaraan Dunia pada tahun yang sama. Manajer tim bulu tangkis Indonesia Susy Susanti mengatakan sektor ganda putra menjadi keunggulan tim Indonesia saat ini dengan tiga pasangan dengan ranking atas dunia, Kevin Sanjaya Sukamulya/Marcus Fernaldi Gideon (1), Hendra/Ahsan dan Fajar Alfian/Muhammad Rian Ardianto (6). "Kita berharap sampai penutupan pendaftaran Olimpiade mereka ada di delapan besar sehingga akan lebih memudahkan tim Indonesia untuk tidak hanya meloloskan mereka tapi juga menguntungkan di proses seeding," kata Susy. Strategi tim bulu tangkis saat ini adalah mempertahankan peringkat dengan mengumpulkan poin dari berbagai turnamen termasuk final super series di Guangzhou, China, Desember nanti. "Jangan sampai tersalip. Kita akan memberikan kesempatan sebanyak-banyaknya untuk mengamankan posisi mereka," kata Susy. (CNN/ANT)

trekking di atasnya. Makanya, bagian atap itu membutuhkan pengerjaan cukup lama, hingga 11 bulan. "Atap stadion JIS ini nantinya bisa digunakan untuk trekking. Jadi tidak hanya ada lintasan track di pinggir lapangan, tetapi juga ada di atas," dia menambahkan.(DTC) Sebelumnya diberitakan, Jakarta International Stadium ternyata tak akan hanya dipakai oleh Persija Jakarta. Klub lain asal Jakarta juga akan diperkenankan memakai stadion tersebut. Jakarta International Stadium (JIS), yang selama ini digadang-gadang akan jadi markas Persija Jakarta, segera dibangun. Namun saat kick off pembangunan, Gubernur DKI Jakarta Anies Baswedan tak menyinggung sama sekali soal penggunaannya khusus untuk Persija Jakarta, melainkan diperuntukkan bagi publik Jakarta. Direktur Utama PT Jakarta Propertindo (Jakpro), Dwi Wahyu Daryoto, dan Project Director, Iwan Takwin, membenarkan hal tersebut. "Untuk Jakarta," kata mereka. Itu menapik asumsi bahwa selama ini JIS bakal menjadi markasnya Macan Kemayoran. Apalagi, saat kick off pembangunan tersebut tidak hanya The Jakmania yang diundang. Pada tribun terpisah juga hadir suporter Persitara Jakarta Utara, NJ Mania. Menanggapi itu, Sekjen The Jakmania, Dicky

Soemarno, menyebut itu hanya masalah regulasi. Dia juga mempersilakan jika nantinya ada klub lain menggunakan stadion tersebut. "Ya itu masalah regulasi saja. Ketika teman-teman Persitara menggunakan silakan saja. Selama tidak bentrokan dengan jadwal yang sudah ada sebelumnya," kata Dicky kepada pewarta usai kick off, Kamis (14/3). Namun Dicky masih menyimpan harapan agar stadion tersebut memang menjadi kandangnya Persija Jakarta. Selain prestasi Mancan Kemayoran, Pemerintah Daerah Jakarta juga disebutnya punya tanggung jawab moral setelah Stadion Menteng (Markas Persija sebelumnya) dialihfungsikan menjadi taman kota. "Seharusnya, seharusnya, bahwa stadion (JIS) harus menjadi prioritas persija. Itu harga mati karena pemerintah harus bertanggung jawab hilangnya stadion menteng. Dulu, lanjutnya, kami punya stadion Menteng tapi stadion itu sudah tidak ada. Stadion Menteng kan dikatakan punya persija tapi pada data stadion itu diambil pemerintah dan dialihkan fungsi menjadi taman kota pada akhirnya Persija tidak punya apa-apa lagi. "Saya secara pribadi dan organisasi mengharapkan stadion ini menggantikan stadion Menteng saat itu. Ada lapangan, tempat latihan, mess, juga pusat koordinasi teman-teman Persija." (DTC)

Mirip Markas Tottenham

Stadion Jakarta Punya Trek Lari di Atap Jakarta-andalas Jakarta Internasional Stadium (JIS) direncanakan dibangun mulai tahun ini. Istimewanya, stadion itu disebut bakal didukung teknologi terkini seperti Tottenham Hotspur Stadium dan memiliki trek lari di bagian atap. Rencana itu disampaikan dalam jumpa pers "Dari Jakarta untuk Indonesia" yang diselenggarakan oleh PT Jakarta Propertindo (Perseroda) di Kemayoran, Rabu (28/08). Acara itu dihadiri oleh jajaran direksi konsorsium yang terlibat dalam pembangunan stadion bertaraf internasional tersebut. Adapun konsorsium yang terlibat antara lain dari Jakarta Propertindo, PT Jaya Konstruksi, PT Virama Karya, serta PT Wika Gedung. Anggota konsorsium itu bertugas secara terintegrasi dalam pembangunan JIS. "Stadion ini akan dirancang sebagai smart stadium seperti Tottenham Hotspur Stadium, serta akan menggunakan teknologi baru yang belum ada di Indonesia," ujar Wakil Presiden Direktur Utama Wika Utama, Nariman Prasetyo. Dari perhitungan konsorsium, stadion itu akan rampung dibangun pada Oktober 2021. Lokasinya sesuai rencana awal, di wilayah Tanjung Priok, Jakarta Utara dan memiliki kapasitas 82.000 penonton. Selain itu, Nariman mengatakan stadion tersebut memiliki keistimewaan karena memiliki atap stadion yang bisa digunakan untuk


ACEH

Kamis 29 Agustus 2019

harian andalas | Hal.

10

Pelantikan 30 Anggota DPRK Aceh Tenggara Habiskan Rp290 Juta Kutacane-andalas Jauh dari kesan mewah. Begitulah kondisi ruang rapat paripurna tempat 30 anggota Dewan Perwakilan Rakyat Kabuaten (DPRK) Aceh Tenggara periode 2019-2024 dilantik dan diambilsumpahnya. Meskipun pesta tersebut menghabiskan Rp290 juta uang rakyat. Kondisi inipun menuai kritikan dari pegiat LSM di daerah tersebut. Menurut mereka anggaran sebesar itu terlalu megah jika hanya untuk biaya makan, minum, dan dekorasi tempat pelantikan. “Anggaran pelantikan dewan baru ini terlalu besar, setara dengan empat unit rumah kaum duafa. Kita menilai ini sangat pemborosan anggaran dilakukan pihak Sektariat Dewan di tengah keuangan kabupaten sedang defisit,”

andalas/agus munthe

Suasana pelantikan 30 Anggota DPRK Aceh Tenggara di Offrom Seketariat Dewan setempat. kata pegiat LSM Lumbung Informasi Rakyat (LIRA) Aceh Tenggara Muhammad Saleh Selian kepada andalas Rabu (28/8) usai pesta pelantikan 30 Anggota DPRK Aceh Tenggara hasil Pemilu 2019. Ditambahkan Saleh Selian, pelantikan dewan yang terpenting adalah substansinya, bukan

sisi kemewahan pestanya sehingga tidak perlu banyak anggaran yang dikeluarkan. “Anehnya dengan besaran anggaran dihabiskan tersebut pesta pelantikan dan pengambilan sumpah juga masih terkesan biasa-biasa saja. Namun perlu diingat substansi dari pelantikan dewan adalah

pengucapan sumpah jabatan,” katanya. Saleh Selian melanjutkan, pelantikan yang menguras ratusan juta uang rakyat itu menunjukkan kesan elite politik yang kurang berempati dan terkesan kurang memberikan teladan kepada masyarakat. “Rasa empati ini yang selama ini saya nilai kurang. Bahkan rasa keberpihakan kepada rakyat seperti kurang,” katanya. Terlebih, pelantikan yang dilakukan dengan mewah tidak menjamin kualitas dewan yang baik. Anggaran yang digunakan untuk pelantikan juga seharusnya bisa diefisiensikan jauh hari. “Padahal dana dari anggaran itu kan bisa sebagian dialokasikan untuk program kesejahteraan rakyat,” jelasnya lagi. Seraya mengingatkan kepada dewan terpilih agar berkomitmen untuk menepati janji semasa kampanye. "Masih banyak pekerjaan rumah yang menanti," tegas Saleh Selian, Ketua LSM LIRA. (AM)

Tim Wasev Mabes TNI Tinjau Opster di Aceh Selatan Tapaktuan-andalas Tim Pengawasan dan Evaluasi Wasev dari Mabes TNI yang dipimpin Kolonel Inf Danny Alkadrie mengunjungi lokasi kegiatan Opster TNI tahun 2019 di Kabupaten Aceh Selatan, Selasa (27/8). Kunjungan tersebut sekaligus menyerahkan bantuan sembako kepada para fakir miskin Desa Payo Nan Gadang dan alat pengeras suara unuk musala di Desa Gunong Cut, Kecamatan Samadua. Pada kesempatan itu Kolonel Danny meresmikan penggunaan jalan rabat beton sepanjang 1.100 meter dengan lebar 3 meter yang dikerjakan selama 30 hari hasil kegiatan Opster TNI di Desa Payo Nan Gadang. "Hasil kegiatan ini dapat dimanfaatkan masyarakat sebagaimana mestinya serta dapat mendongkrak perekonomian dan dijaga keutuhannya. Mudahmudahan di masa akan datang dapat ditambah lagi, sebagaimana kebutuhan yang disampaikan camat," katanya. Menurut ketua tim hasil kerja cukup baik, namun semua itu berkat kerja sama semua pihak baik Pemkab Aceh Selatan maupun masyarakat setempat

Ketua Tim Wasev dari Mabes TNI Kolonel Inf Denny Alkatiri didampingi Dandim 0107/Aceh Selatan Letkol Inf R Sulistya Herlambang HB saat meninjau dan meresmikan jalan rabat beton sepanjang 1.100 meter. termasuk dari unsur Polri. Selanjutnya tim melakukan peninjauan lanjutan pembuatan tanggul di desa lain dalam kecamatan yang sama dan pembangunan rumah warga miskin di

Kecamatan Meukek. Keuchik Desa Payo Nan Gadang kepada awak media berujar kehadiran jalan rabat beton hasil kegiatan Opster TNI sangat membantu masyarakat

dalam berlalulintas karena lebih lancar terbebas dari becek di kala hujan dan debu di saat panas. "Terima kasih kepada bapak tentara yang telah membantu kami," ujarnya. (HSP)

andalas/dhian anna asmara

Istri Plt Gubernur Aceh Dr Ir Dyah Erti Idawatj MT didampingi Wabup Pidie Fadhlullah ketika menggunting pita tanda diresmikannya pemanfaatan Rumoh Gizi Gampong di Desa Ara Kembang Tanjong.

Rumah Gizi Gampong Perlu di Setiap Desa Sigli-andalas Wakil Bupati (Wabup) Pidie Fadhlullah TM Daud ST menyebutkan keragaman makanan wajib dipenuhi oleh keluarga agar terhindar dari penyakit gizi buruk dan stunting. Hal itu dikatakan Fadhlulah dalam sambutannya selepas Wakil Ketua I PKK Provinsi Aceh Dr Ir Dyah Erti Idawati MT meresmikan program "Rumoh Gizi Gampong" (RGG) di Desa (Gampong) Ara, Kecamatan Kembang Tanjong, Kabupaten Pidie, Rabu (28/8) pagi. Fadhlullah lebih lanjut mengatakan, program Rumoh (Rumah) Gizi Gampong merupakan tindak lanjut dari amanat Peraturan Gubernur Aceh Nomor 14 Tahun 2019 tentang Upaya Pencegahan Stunting di Aceh. Dalam hal ini pula, Pemerintah Kabupaten Pidie bersinergi dengan Pemerintah Aceh untuk menurunkan jumlah anak balita yang mengalami stunting. Pemkab Pidie berkomitmen menggencarkan upaya penurunan stunting. Fadhlullah kepada kalangan ibu ibu rumah tangga dari keluarga tidak mampu yang turut hadir di acara itu mengimbau agar menyampaikan keluhan gurang gizi bagi keluarga dan anaknya di Rumah Gizi Gampong di

Desa Ara ini. Rumoh Gizi Gampong menurutnya merupakan tempat atau wadah yang dapat dimanfaatkan oleh masyarakat, khususnya keluarga bergizi buruk untuk nantinya bisa mendapatkan bantuan berupa telur dan susu dari petugas kesehatan desa. "Masyarakat di sini dan desa bertetangga dapat memanfaatkan wadah dari Rumoh Gizi Gampong untuk mendapat informasi tentang gizi buruk, baik gizi ibu hamil, bayi, balita maupun remaja dan masyarakat pasti terbantu," sebut Fadhlullah. Kegiatan di Rumoh Gizi Gampong ini terfokus pada tiga bagian, di mana poin pertama berupa penyediaan makanan, poin kedua adalah konsultasi masalah gizi, dan ketiga promosi kesehatan menyangkut gizi makanan. Kepada seluruh yang hadir, khusus camat dan kepala desa (keuchik), Fadhlullah berharap agar mampu membangun Rumoh Gizi Gampong, agar masyarakanya sehat dan tidak ada yang bergizi buruk atau mengalami kelahiran stunting. Ia juga mengingatkan dinas terkait agar program Rumoh Gizi Gampong ini tidak sekedar program 'panas tahi ayam' tanpa kelanjutan. (DHIAN)

Unimal Lepas 1.444 Mahasiswa KKN Lhokseumawe-andalas Universitas Malikussaleh (Unimal) melepas 1.444 mahasiswa untuk mengikuti Kuliah Kerja Nyata Pembelajaran dan Pemberdayaan Masyarakat (KKN-PPM), Senin (26/8). Prosesi pelepasan dilakukan oleh Asisten I Setdakab Aceh Utara Dayan Albar SSos dari halaman Kantor Bupati Aceh Utara. Acara pelepasan turut dihadiri sejumlah dekan, dan para dosen pembimbing KKN. KKN-PPM kali ini mengusung tema “Memperkokoh Rasa Kebangsaan Melalui Pengelolaan Sumber Daya Gampong.” Ketua Panita KKN-PPM Anismar SAg MSi kepada wartawan mengatakan, sebanyak 1.444 mahasiswa Unimal tersebut akan disebar ke 100 gampong (desa) di tiga kecamatan, Kabupaten Aceh Utara, selama 31 hari mulai 26 Agustus hingga 25 September 2019. Ia merincikan, sebanyak 702 mahasiswa diantaranya akan ditempatkan di 50 gampong Kecamatan Murah Mulia; di Kecamatan Kuta Makmur (34

Asisten I Pemkab Aceh Dayan Albar memakaikan topi tanda peserta mahasiswa KKN. gampong) akan ditempatkan 502 mahasiswa; dan di Kecamatan Simpang Keramat (16 gampong) akan ditempatkan sebanyak 240 mahasiswa. Peserta KKN-PPM Tim I Angkatan XXVI ini merupakan mahasiswa dari Fakultas Teknik 180 orang, Fakultas Ekonomi dan Bisnis 540 mahasiswa, Fakultas ISIP 380 mahasiswa, Fakultas Pertanian 115 mahasiswa, Fakul-

tas Hukum 160 mahasiswa, dan Fakultas Kedokteran 69 mahasiswa. Ketua LPPM Unimal Dr Ir Azhari, dalam sambutannya mengharapkan kepada peserta KKN untuk menjaga nama baik almamater selama berada di tengah-tengah masyarakat. "Jangan bawa kebiasaan-kebiasaan buruk yang sering Anda praktikkan di luar ke gampong-

gampong di lokasi Anda ditempatkan," pesannya mengingatkan. Ia juga meminta kepada mahasiswa agar menjadikan momen KKN ini untuk menambah ilmu dan melihat potensi yang ada di gampong penempatan mereka, sehingga dapat mengimplementasikan ilmu yang mereka miliki untuk mengembangkan potensi-potensi yang ada, sehingga gampong tersebut menjadi gampong mandiri. Sementara Bupati Aceh Utara diwakili Dayan Albar mengatakan, kegiatan KKNPPM ini hendaknya dijadikan sebagai tolok ukur untuk menciptakan satu perubahan yang baik dalam masyarakat, sebab KKN merupakan proses pembelajaran yang praktis-kritis bagi mahasiswa, dan diharapkan dapat memberi muatan positif bagi gampong yang akan ditempati nantinya. Bupati juga berharap dengan adanya kegiatan ini, mahasiswa dapat memberikan ilmu pengetahuan yang dimilikinya untuk kemajuan gampong tersebut. (MUL)

BMU Serahkan Rumah Layak Huni untuk Keluarga Ummi Aisyah Lhokseumawe-andalas Barisan Muda Umat (BMU) Pusat melalui Dewan Pimpinan Daerah (DPD) BMU Kota Lhokseumawe menyerahkan satu unit rumah layak huni ukuran 4x6 meter untuk keluarga janda miskin warga Dusun Bahagia, Gampong Ulee Jalan, Kecamatan Banda Sakti, Lhokseumawe, Senin (26/8). Ketua DPD BMU Kota Lhokseumawe Sayed Munazzar mengatakan, kunci rumah dengan kode rumah BMU 028 itu diserahkan langsung oleh

Imam Besar BMU Tgk HM Yusuf A Wahab atau biasa disapa Tu Sop kepada Ummi Aisyah (38 tahun). Sebelumnya, Ummi Aisyah dan keluarganya tinggal di rumah yang dihuni oleh tiga kepala keluarga, berlantai tanah, dinding yang sudah dimakan rayap dengan kondisi sangat memprihatinkan. Semenjak ditinggalkan wafat suaminya, Ummi Aisyah harus sendirian menanggung nafkah delapan orang dari berjualan ikan asin keliling. Ia tidak hanya harus

memenuhi kebutuhan 3 orang anaknya, Ahmat Damanhuri (12), Ummi Haniq (7), dan Muhammad Zuhdi (3), tetapi juga adik serta bapak dan kedua mertuanya. “Almarhum Tgk Hamdani (suami Ummi Aisyah) merupakan alumnus Dayah Al Munawarah Kuta Krueng, Pidie Jaya. Beliau meninggal dunia tanggal 5 Maret 2019 akibat kesetrum kabel listrik yang jatuh menimpanya saat melintasi jalan kampung Meunasah Reudep Bayu, Aceh Utara, sewaktu menjajakan barang dagangan keliling

seputaran Lhokseumawe dan Aceh Utara,” ungkap Munazzar. Almarhum Tgk Hamdani semasa hidupnya juga berprofesi sebagai guru ngaji tetap di Balai Pengajian Raudhatul Fata Al-'Aziziyyah Hagu Barat Laut, Kecamatan Banda Sakti, Lhokseumawe. Meninggalnya Tgk Hamdani yang merupakan tulang punggung bagi keluarga besarnya, meninggalkan seorang istri dan 3 orang anak, 1 adik perempuan, dan ayah kandungnya yang sudah uzur. (MUL)

Anak-anak TK se-Kabupaten Aceh Timur mengikuti peragaan manasik haji.

Ratusan Anak TK Aceh Timur Belajar Manasik Haji Idi-andalas Ratusan anak-anak dari berbagai Taman Kanak-Kanak dan Raudhatul Athfal (RA) di Kabupaten Aceh Timur belajar manasik haji di Gedung Idi Sport Center (ISC) Disparpora, Selasa (27/ 8/). Peragaan manasik haji ini digelar oleh Gabungan Organisasi Penyelenggaran Taman Kanak-Kanak Indonesia (GOPTKI) Kabupaten Aceh Timur. Ketua DPC GOPTKI Kabupaten Aceh Timur Novi Afrianty Ikhsan Ahyat dalam sambutannya mengatakan, anak-anak pada usia dini merupakan fase di mana keingintahuan mereka yang besar, sifat berpetualang yang kuat, banyak memperhatikan, membicarakan atau bertanya tentang apa yang dilihat atau didengarnya. "Minat yang kuat untuk mengobservasi lingkungan benda-benda di sekitarnya membuat anak senang bepergian sendiri untuk mengadakan eksplorasi terhadap lingkungan sekitarnya," sebut Novi.

"Untuk itu melalui pendidikan atau praktik manasik haji bagi TK ini kita bisa memperkenalkan serta memberi pengetahuan tentang haji serta mengenalkan tata cara haji yang baik," katanya. Manasik haji sangat penting diperkenalkan kepada anak-anak usia dini agar menjadi bekal iman dalam membangun pemahaman nilai-nilai agama sejak dini untuk masa depannya dan juga dapat menumbuhkan keinginan atau niat untuk menunaikan haji sejak dini. "Selain itu kita juga dapat bersilaturahmi antar-taman kanak-kanak yang ada di dalam Kabupaten Aceh Timur," pungkas Novi. Sebelumnya, Asni SPd selaku ketua kegiatan manasik haji menyampaikan, penyelenggaraan pelatihan manasik haji bagi anak TK seAceh Timur ini diikuti oleh 30 TK dengan jumlah peserta 952 orang. Turut hadir dalam kegiatan tersebut Kabid PLS Disdikbud Aceh Timur Ridwan SPd serta tamu undangan lainnya. (MAD)


ACEH

Kamis 29 Agustus 2019

Kapolres dan Sekda Lepasliarkan Tukik Tapaktuan-andalas Sebanyak 50 ekor tukik atau anak penyu jenis lekang hasil penangkaran Stasiun Pembinaan dan Pelestarian Penyu Rantau Sialang dilepasliarkan ke habitat aslinya, di kawasan Pantai Singgah Mata Desa Pasie Lembang, Kecamatan Kluet Selatan, Kabupaten Aceh Selatan, Senin (26/ 8) sore. Kapolres AKBP Dedy Sadsono ST dan Sekretaris Daerah Kabupaten Aceh Selatan H Nasjuddin SH MM serta para kepala instansi terkait, TNI/Polri ikut terlibat dalam acara pelepasan anak penyu abu-abu (lekang) dengan usia antara tiga dan lima bulan ini. Satu per satu anak penyu yang dilepasliarkan, seolah berlomba menuju bibir pantai agar cepat sampai ke lautan bebas. Bayi-bayi penyu ini tampak lincah dan sesekali terkena hempasan ombak yang akan menuntunnya ke samudera luas. “Pelepasan bayi-bayi penyu ini bertujuan untuk menjaga populasi penyu dan mengedukasi masyarakat tentang pentingnya menjaga kelastarian penyu yang

Sekda H Nasjuddin dan Kapolres AKBP Dedy Sadsono serta sejumlah pejabat lainnya tampak senang saat melepasliarkan tukik kembali ke habitat aslinya di Pantai Singgah Mata, Aceh Selatan. saat ini populasinya sangat menurun akibat banyak diburu masyarakat,� kata Teuku Irmansyah, Kepala SPTN Wilayah II Kluet Utara kepada andalas pascapelepasan. Dia mengharapkan melalui kegiatan ini, masyarakat lebih peduli dan ikut serta melindungi penyu dan telur-telurnya, agar hewan yang mampu hidup ratusan tahun ini, populasinya terus

berkembang dan tetap terjaga seraya menjelaskan ada tujuh jenis penyu di alam, tiga diantaranya bertelur di kawasan Pantai Desa Pasi Lembang termasuk penyu lekang (abu-abu). Menurutnya, kegiatan pelepasan tukik itu dalam rangka memperingati Hari Konservasi Alam Nasional (HKAN) tahun 2019 sekaligus memeriahkan HUT ke74 Kemerdekaan RI. (HSP)

harian andalas | Hal.

11

Disdik Gayo Lues Anggarkan Rp23 Miliar untuk Bangun Sekolah Blangkejeren-andalas Dinas Pendidikan (Disdik) Kabupaten Gayo Lues kembali membangun gedung sekolah di sebelas kecamatan dengan total anggaran Rp23 miliar. Pembangunan itu untuk meningkatkan akreditasi sekolah negeri dan swasta guna mewujudkan Visi dan Misi Bupati Gayo Lues. Kabid Kelembagaan Sarana dan Prasarana Dinas Pendidikan Gayo Lues Khairul Pata, Rabu (28/8) mengatakan, anggaran sebesar Rp23 miliar itu bersumber dari DAU, DOKA, dan DAK fisik tahun 2019. Pembangunannya dikhususkan untuk membuat musala, kantor guru, ruang belajar, dan mobiler sekolah. "Realisasi penandatanganan kontrak saat ini baru 75 persen. Mungkin besok 25 persen lagi kontraknya akan kita tandatangani, sehingga bisa langsung mulai bekerja. Saya yakin pengerjaan proyek fisik ini akan selesai

Khairul Pata tepat waktu," katanya. Ia menyebutkan sekolah yang dibangun adalah tingkat TK, SD, dan SLTP saja, sedangkan untuk pembangunan SLTA anggarannya ada di Provinsi Aceh. Proyek yang sumber anggaranya dari Disdik saat ini ada yang sudah mencapai 25 hingga 30 persen pengerjaannya. Sementara untuk 25 persen kontrak yang belum ditandatangani belum memulai pekerjaan hingga administrasi selesai. "Kami dari Dinas Pendidikan Gayo Lues meminta kepada rekan-

rekan pers, LSM, dan masyarakat agar bersamasama mengawasi pembangunan gedung sekolah ini, supaya ketika ada kejanggalan bisa kami tinjau, kalau tidak sesuai dengan kontrak, maka akan kita suruh disesuaikan pengerjaanya," tegasnya. Di Kabupaten Gayo Lues, hampir seluruh sekolah tingkat TK, SD, dan SLTP memiliki ruangan belajar terbuat dari gedung. Hanya saja sebagian sekolah butuh penambahan ruangan belajar, butuh musala, dan butuh perlengkapan belajar mengajar. (NUAR)


SUMATERA UTARA

Kamis 29 Agustus 2019

Wakil Ketua TP PKK Kota Binjai Nani Timbas Tarigan menjadi salah satu narasumber sosialisasi keluarga sakinah di Aula Al Jauhariyah, Perumahan Adela, Jalan MT Haryono, Binjai.

Pemko Binjai Gelar Sosialisasi Keluarga Sakinah Binjai-andalas Pemerintah Kota (Pemko) Binjai bekerja sama dengan TP PKK, BNN, dan Kementerian Agama Kota Binjai menggelar pelatihan dan sosialisasi keluarga sakinah di Aula Al Jauhariyah Perumahan Adela, Jalan MT Haryono, Binjai, Selasa (27/8). Asisten III Pemko Binjai Meidy Yusri saat membuka acara sosialisasi tersebut, mengatakan, pembangunan keluarga harus mendapat perhatian yang lebih serius karena keluarga adalah tempat pembelajaran dan transfer ilmu so-

sial, agama, budaya, norma, dan lainnya. "Dapat kita simpulkan bahwa karakter atau kualitas pembangunan bangsa sangat ditentukan oleh keluarga sebagai sistem terkecil dalam lingkungan masyarakat," kata Meidy. Meidy menegaskan, untuk mewujudkan keluarga sakinah sangat dibutuhkan adanya pondasi atau dasar yang tepat. Pada intinya dasar utama yang harus disadari adalah ketaqwaan dan keimanan kepada Tuhan serta cinta dan kasih sayang. "Membangun keluarga sa-

Pembangunan Dermaga Tongging Selesai 2020 Total Anggaran Rp25 M

Kepala Dinas Perhubungan Gelora Fajar Purba, Camat Merek Tomy Sidabutar, dan Kapolsek Tigapanah AKP Ramli Simanjorang sedang melakukan sosialisasi pembangunan dermaga di Desa Tongging.

Empat peserta uji kompetensi seleksi JPTP saat sedang melaksanakan test di Aula Hotel Rindang, Panyabungan, Rabu (28/8). Pasaribu, Gozali Pulungan dan Marwan Siregar. Pelaksanaan uji kompetensi ini dilaksanakan selama satu hari dengan tim penguji dari Provinsi Sumatera Utara yakni Nurmaida Irawani Siregar, Erwanti Novita, dan Nafeesa. Adapun materi yang ditest

12

kinah tidaklah semudah yang dibayangkan. Karena disepanjang perjalanan rumah tangga pasti akan ada berbagai permasalahan yang dapat saja meruntuhkan pondasi keutuhan rumah tangga Maka penting pemahaman sebagai bekal yang baik," jelasnya. Dikesempatan itu, Wakil Ketua TP PKK Kota Binjai Nani Timbas Tarigan menjadi salah satu narasumber sosialisasi keluarga sakinah, yang dihadiri ratusan peserta yang berasal dari anggota PKK di masing-masing kecamatan dan masyarakat. (DED)

Empat Calon Sekda Madina Ikuti Uji Kompetensi Madina-andalas Empat peserta mengikuti ujian Kompetensi Seleksi Jabatan Pimpinan Tinggi Pratama (JPTP) Eselon II.a Sekretaris Daerah (Sekda) Kabupaten Mandailing Natal (Madina). Uji kompetensi seleksi Sekda ini dilaksanakan di Aula Hotel Rindang, Kelurahan Dalan Lidang, Rabu (28/8). Ujian kompetensi secara terbuka ini dibuka Plt Sekda Madina Sahnan Batubara dan dihadiri para asisten dan pimpinan OPD yang ada di lingkungan Pemkab Madina. Kepala Badan Kepegawaian Daerah, Riswan Harahap kepada wartawan menyampaikan, uji kompetensi seleksi JPTP Eselon II.a ini diikuti sebanyak empat peserta yakni Alamulhaq Daulay, Sahnan

harian andalas | Hal.

dalam pelaksanan ujian ini adalah pembekalan dan uji kompetensi. "Untuk materi yang kita test dalam pelaksanan uji kompetensi seleksi JPTP Eselon II.a Sekda Madina hari ini adalah pembekalan dan uji kompetensi," tandasnya. (JBL)

P-APBD 2019 Disahkan

109 Pilkades di Batu Bara Digelar Nopember

Kabanjahe-andalas Transportasi utama di perairan kawasan Danau Toba adalah kapal motor (KM). Keberadaannya dianggap penting bagi para wisatawan lokal maupun asing yang berkunjung ke Kawasan Strategis Pariwisata Nasional (KSPN) Danau Toba khususnya di Tongging, Kecamatan Merek, Kabupaten Karo. Mengingat pentingnya hal itu dan untuk memacu kawasan wisata Tongging, Pemkab Karo mengusulkan kepada Kementerian Perhubungan untuk membangun dermaga (pelabuhan) Tongging. Usulan itu direspon Kementerian Perhubungan dan akan dibangun mulai 2019 ini dan 2020 ditargetkan selesai dengan total anggaran Rp25 miliar dari APBN. Hal itu diungkapkan Bupati Karo Terkelin Brahmana melalui Kepala Dinas Perhubungan Karo Gelora Fajar Purba di Tongging, Selasa (27/8), usai melakukan sosialisasi recana

pembangunan Dermaga Tongging. Sisialisasi itu melibatkan stakeholder termasuk masyarakat dan pihak rekanan, PPK dan pengawas proyek pembangunan Dermaga Tongging, Dinas PUPR Karo, Danramil 02/ Tigapanah Kapten Arh Sumarno, Camat Merek Tomy Sidabutar, dan Kapolsek Tigapanah AKP Ramli Simanjorang. “Dengan adanya sosialisasi ini diharapkan instansi terkait dan pemangku kebijakan dapat memahami tentang aturan pelaksanaan pembangunan dermaga Tongging, tentu tujuannya untuk meningkatkan kunjungan wisatawan ke Kabupaten Karo khususnya Tongging. Hal itu akan berkolerasi meningkatkan kesejahteraan warga sekitar," ujar Gelora Fajar Purba. “Sebab, melalui dermaga itu wisatawan nantinya bisa berkeliling Danau Toba dari Tongging ke Tomok atau Parapat dengan view yang menarik dan berbeda. Dermaga Tongging akan menjadi daya tarik baru bagi wisatawan menikmati keindahan Danau Toba bagian utara dari dekat," tambah Gelora. Selain dermaga, juga akan dibangun gedung terminal dan kantor, areal parkir, fasilitas

perpindahan moda dan pedestrian serta penataan dan pembangunan fasilitas penunjang lainnya di area darat. "Selain untuk konektivitas masyarakat antara satu tempat ke tempat lain di seputaran daerah tujuan wisata Tongging, pembangunan pelabuhan atau dermaga Tongging ini dilakukan juga untuk mendukung pariwisata di sekitar Danau Toba," ujar Gelora Fajar. “Masyarakat diharapkan dapat mendukung pembangunan pelabuhan Tongging, karena infrastruktur modern akan mendorong percepatan pertumbuhan ekonomi masyarakat sekitar,� harapnya. Camat Merek Tomy Sidabutar mengaku Pemkab Karo terus melakukan perbaikan infrastruktur Tongging baik jalan maupun pembangunan dermaga untuk kebutuhan transportasi penyeberangan melalui perairan Danau Toba ke objek wisata lainnya. Hal yang sama dikatakan Danramil 02/Tigapanah, Kapten Arh Sumarno mengharapkan rencana pembangunan pelabuhan Feri dan Kapal Motor (KM) di Tongging supaya bisa berjalan dengan baik dan lancar. (RTA)

Di SDN 050629 Tanjung Langkat Suasana rapat persiapan pelaksanaan Pilkades serentak 2019 di Aula kantor Bupati Batu Bara. Batu Bara-andalas Dengan disahkannya Ranperda P-APBD Batu Bara tahun 2019 menjadi Perda pada rapat paripurna DPRD Batu Bara, sebanyak 109 desa di Kabupaten Batu Bara dipastikan akan menggelar Pemilihan Kepala Desa (Pilkades) secara serentak direncanakan November 2019. Kepastian penyelenggaraan Pilkades serentak itu disampaikan Kepala Dinas Pemberdayaan Masyarakat dan Desa (PMD) Kabupaten Batu Bara Mhd Nasir SSos pada rapat persiapan pelaksanaan Pilkades serentak 2019 di Aula Kantor Bupati Batu Bara, Rabu (28/8). Dikatakan Nasir, Pilkades direncanakan akan digelar antara tanggal 14 atau 17 November 2019. Namun dikatakannya, tanggal yang telah direncanakan tersebut masih harus menunggu penetapan dari Bupati Batu Bara. Demikian pula terkait tahapan yang akan dilaksanakan,

menurut Nasir, juga masih menunggu penetapan tanggal dari Bupati. "Mengenai tahapan seperti kapan pendaftaran dimulai, kita menunggu putusan Bupati. Setelah tanggal itu dipastikan, baru kita mulai tahapan. Pertama akan kita sosialisasikan dulu kepada masyarakat," ujarnya. Apabila tanggal dan hari pelaksanaan Pilkades sudah ditetapkan, lanjut Nasir, pihak pemerintah desa di 109 desa akan membentuk panitia Pilkades. "Jumlah panitia bisa beragam dan berbeda di setiap desa. Namun ada panitia inti yaitu ketua panitia, sekretaris, ketua seksi pendaftaran pemilih, dan ketua seksi penjaringan dan penyaringan bakal calon." "Agar lebih memahami tugas dan kewajibannya, maka selanjutnya panitia tingkat desa nantinya akan mendapatkan pembekalan dari panitia tingkat kabupaten," kata Nasir. Sebagaimana diketahui Pilkades serentak di Kabupaten

Batu Bara nyaris gagal karena paripurna penetapan P-APBD Batu Bara sebelumnya batal digelar. Batalnya paripurna akibat kehadiran anggota dewan hanya 17 orang dari 35 anggota DPRD Batu Bara. Kegagalan paripurna tersebut tak urung menjadi pembicaraan hangat dikalangan masyarakat bahkan hingga di media sosial. Sementara menanggapi bakal digelarnya Pilkades serentak di 109 desa se-Kabupaten Batu Bara pda November mendatang, diapresiasi pemerhati sosial di Kabupaten Batu Bara, Kamaluddin. Dikatakan mantan Kades yang akrab dipanggil Ute Kamel dengan terlaksana Pilkades setentak maka akan terpilih Kades devinitif yang dinominasi calon setempat. "Ini akan berdampak percepatan pelayanan terhadap masyarakat. Tidak seperti Pejabat Kades yang harus membagi waktu karena rangkap jabatan," kilah Ute. (SUSI/PR)

Kepala Sekolah Terus Tingkatkan Disiplin Guru dan Murid Salapian-andalas Sekolah Dasar Negeri (SDN) Nomor 050629 Tanjung Langkat, Kecamatan Salapian, Kabupaten Langkat terus berbenah untuk meningkatkan mutu pendidikan di sekilah tersebut. Salah satunya dengan meningkatkan kedisplinan baik bagi murid maupun guru. Kepala SDN Nomor 050629 Tanjung Langkat Rusli Singarimbun SPd mengatakan, pihaknya telah membuat suatu program untuk mendukung kemajuan pendidikan di SDN yang dipimpinya tersebut sehingga murid dapat tampil di berbagai seleksi dan perlombaan dengan meraih juara. "Berbagai upaya terus kita lakukan untuk meningkatkan

mutu pembelajaran yang diterapkan guru kepada murid-murid kami di sini. Itu semua tidak luput dari kerja sama guru dengan wali murid, yang terkait juga kedisiplinan dalam proses belajar mengajar, sehingga menghasilkan murid-murid yang berguna bagi nusa dan bangsa serta berbakti kepada orang tua," ujar Rusli kepada andalas, Rabu (28/8). Dikatakan, murid SDN 050629 yang berada di Jalan Binjai-Bukit Lawang-Tanjung Langkat tersebut, sudah cukup banyak meraih prestasi gemilang di berbagai bidang seperti olahraga seni bela diri dan lainya. Bahkan di bidang seni dan tari tentang cerita rakyat pernah meraih juara I tingkat

Kabupaten Langkat kemudian ikut tingkat Provinsi Sumut. Rusli Singarimbun menerangkan, saat ini jumlah murid SDN 050629 ada sebanyak 260 orang. Sementara jumlah guru berstatus pegawai negeri sipil (PNS) sebanyak 13 orang, guru honorer 6 orang. Sementara ruang belajar ada 11 lokal dengan satu orang petugas operator dan satu ruang perpustakaan dan petugasnya. "Saya juga berharap kedisiplinan guru di sini terus ditingkatkan sehingga murid-murid cerdas dalam belajar, adakan pendekatan kepada orang tua murid, dan guru harus cepat tangap hal situasi prilaku para murid," tandas Rusli Singarimbun. (ZUL)

Rapat rutin bersama para guru yang dipimpin Kepala SDN 050629 TanjungLangkat di kantor sekolah tersebut.

WARTAWAN DAERAH BINJAI: Dedi Anora LANGKAT: Budi Zulkifli, Dony Syahputra, Marsudi, Syahbudi Zebua, Zulfikar Sitepu TANAH KARO: Robert Tarigan SH, PAKPAK BHARAT: Wesrion Tumangger DELISERDANG: TH Sihombing, Bobby Lusaka Purba SERGAI: Supriyadi TEBINGTINGGI: Saptha Nugraha Isa SIANTAR: Larham Simaremare SAMOSIR: Hotdon Naibaho TOBASA: Marganti Sigalingging HUMBANG HASUNDUTAN/D.SANGGUL: Andi Siregar DAIRI: Marulak Siahaan, Parulian Nainggolan, Julius Manurung BALIGE: Eduard Sibuea MADINA: Jefri Brata Lubis TARUTUNG: Hotbin Purba PALAS: Ibnu Sakti Nasution, Warsono BATUBARA: Zulkifli Nasution, H Sutan Sitompul, Rudi Purnomo KISARAN: Hamdan Rangkuti, TANJUNG BALAI: Syamsul Bahri AEK KANOPAN: M Ilyas Munthe LABUHAN BATU: Iwan Kesuma LABUHAN BATU SELATAN: Jhon Wesly Sitorus LABURA: Joko Gunawan ACEH TIMUR: Muhammad Ali LHOKSEUMAWE: Muliyadi BIEREUN: H Suherman Amin KOTA CANE: Agus Munthe GAYO LUES: Anuar Syahdat TAPAKTUAN: Heriansyah Putra SIGLI: Dhian Asmara


SUMATERA UTARA

Kamis 29 Agustus 2019

harian andalas | Hal.

13

KSM Tingkat Nasional

Petugas Dinas Perkim Madina saat melakukan pembersihan sampah dan lumpur di saluran parit jalan protokol kota Panyabungan, Rabu (28/8).

Antisipasi Banjir

Dinas Perkim Madina Bersihkan Parit Madina-andalas Dinas Perumahan dan Kawasan Pemukiman (Perkim) Kabupaten Mandailing Natal (Madina) melakukan pembersihan sampah, kotoran, dan endapan lumpur (sedimen) yang berada dalam saluran di sepanjang parit di seputaran Pasar Baru Panyabungan, Rabu (27/ 8). "Pembersihan sampah, kotoran dan endapan lumpur ini sebagai salah satu upaya untuk mengantisipasi terjadinya genangan air atau banjir di jalan pro-

tokol kota Panyabungan," kata Kepala Dinas Perkim Madina Khairul ST kepada andalas di runag kerjanya, Rabu (28/8). "Kegiatan ini secara rutin kita lakukan di tempat yang berbeda dan yang kita anggap urgen untuk dilakukan pembersihan demi mengantisipasi terjadinya banjir akibat parit yang tersumbat karena sampah dan lumpur," lanjutnya. Namun demikian, sambung Khairul, bagaimanapun keras dan rutinnya dilakukan pembersihan

tetapi tidak ada dukungan dan kesadaran dari masyarakat untuk saling menjaga kebersihan dengan kesadaran diri membuang sampah pada tempat yang telah disediakan, hal ini pasti tetap akan siasia. "Untuk itu, demi menjaga agar lingkungan kita tetap nyaman dan bersih dari sampah serta banjir. saya mengimbau kepada masyarakat agar secara bersama-sama menjaga kebersihan lingkungan kita," pintanya. (JBL)

Bidang Peternakan Pariwisata

Pemkab Batu Bara dan Badung Jalin Kerja Sama Batu Bara-andalas Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Badung, Provinsi Bali bersama Pemkab Batu Bara, Provinsi Sumut sepakat menjalin kerja sama pembangunan daerah khususnya bidang peternakan dan pariwisata. Hal ini ditandai dengan penandatanganan kesepakatan bersama (MoU) oleh kedua kepala daerah tersebut. MoU tersebut ditandatangani Wakil Bupati Badung Drs I Ketut Suiasa SH bersama Bupati Batu Bara Ir H Zahir MAP di Ruang Kriya Gosana, Puspem Badung, Selasa (27/8). Bupati Batu Bara turut didampingi Sekda Batu Bara Sakti Alam Siregar dan para camat. Menurut Zahir, kunjungan kerja ini sebagai kelanjutan kunjungan ke Badung beberapa waktu lalu yang ditindaklanjuti dengan penandatangan MoU antara Pemkab Badung dengan Pemkab Batu Bara. "Tentu melalui kerja sama ini dan ilmu yang didapat dari Badung dapat meningkatkan pembangunan di Kabupaten Batu Bara. Kami sangat tertarik belajar ke Badung karena Indonesia salut dengan keberhasilan di Badung." "Kami sangat mengagumi terdapatnya laboratorium dan pengembangan peternakan sapi, termasuk kemajuan desa

Siswa MAN 1 Palas Utusan Sumut Sibuhuan-andalas Putri Aulia, siswi Madrasah Aliyah Negeri (MAN) 1 Padang Lawas (Palas) meraih juara II dalam Kompetisi Sains Madrasah (KMS) tingkat Provinsi Sumut. Secara nasional siswa kelas XII MAN 1 Palas itu masuk dalam peringkat 10 besar. "Keberhasilan ini membawa nama harum MAN 1 Palas. Putri Aulia, warga Janji Matogu, Kecamatan Lubuk Batumun tersebut akan menjadi utusan Provinsi Sumut mengikuti KSM tingkat Nasional di Manado pada September mendatang masuk karantina," kata Kepala MAN 1 Palas Mahyarni Junida Nasution didampingi Wakil Madrasah Bidang Kesiswaan Sahut Martua Lubis, Rabu (28/8). Dikatakan Mahyarni, pembinaan terhadap siswa terus ditingkatkan baik menyangkut kedisiplinan dan karakter dengan tujuan mempersiapkan siswa yang berkukaitas dan ber-

Kepala MAN 1 Padang Lawas Mahyarni Junida Nasution menyerahkan trofi juara 2 Kompetisi Sains Madrasah kepada Putri Aulia. kwantitas sehingga memiliki sumber daya manusia (SDM). Menurut dia, tenaga pendidik terus mendorong kualitas kemampuan dan keterampilan anak didik agar bisa bersaing dan berkompetisi baik di tingkat provinsi maupun tingkat nasional. "Dari tahun ke tahun kemampuan siswa sema-

kin meningkat. Hal itu dibuktikan dengan persentase kelulusan MAN 1 Palas yang melanjutkan pendidikan ke perguruan tinggi," ujar Mahyarni. Seperti di tahun 2019 ini, kata dia, dari 265 alumni lulusan MAN 1 Palas hampir 80 persen melanjutkan ke perguruan tinggi baik negeri maupun swasta. Sesuai data, sebanyak 150

lulusan yang berhasil masuk perguruan tinggi negeri melalui berbagai program seleksi. "Bahkan ada satu alumni MAN 1 Padang Lawas yang masuk Universitas Indonesia (UI) Jakarta atas nama Sahabat Simamora, warga Desa Bulu Sonik, Kecamatan Barumun," tambahnya. (ISN)

Sekda Padang Lawas Terima Lencana Melati Pramuka Sibuhuan-andalas Sekda Kabupaten Palas Arpan Nasution menerima Lencana Melati Pramuka dari Ketua Kwartir Nasional (Kwarnas) Komjen Pol (Purn) Budi Waseso. Lencana itu disematkan Gubernur Sumut selaku Mabida Kwarda Sumut Edy Rahmayadi pada apel besar Hari Pramuka ke-58 Tingkat Kwarda Sumut di Lapangan Astaka Jalan Willem Iskandar, Medan, Selasa (27/8).

"Lencana Melati Pramuka itu diterima Sekda atas jasa dan dedikasi membina gerakan Pramuka khususnya di Kwarcab Gerakan Pramuka Palas," kata Sekretaris Kwarcab Pramuka Kabupaten Palas Ikhwan Saleh Siregar melalui telepon seluler. Dikatakan, lencana Melati pramuka itu merupakan salah satu bentuk lencana jasa, tanda penghargaan yang diberikan kepada anggota dewasa, baik yang ada

di dalam maupun di luar Gerakan Pramuka. "Selain merupakan tanda penghargaan seseorang yang dianggap telah memberikan jasa dan pengabdian besar bagi kepentingan Gerakan Pramuka," sebutnya. Selain Sekda Palas, penghargaan Lencana Melati Pramuka juga disematkan Gubernur Sumut Edy Rahmayadi kepada sejumlah orang yang dinilai memiliki jasa dalam membe-

sarkan gerakan pramuka. Arpan Nasution selaku Majelis Pembina Kwartir Cabang Gerakan Pramuka Kabupaten Palas yang juga Sekda mengatakan, dirinya merasa bersyukur terpilih sebagai penerima penghargaan lencana melati. "Penghargaan ini sebagai motivasi diri untuk terus berkarya kemajukan gerakan Pramuka," pungkas Arpan. (ISN)

Bupati Batu Bara Zahir dan Wakil Bupati Badung I Ketut Suiasa saling bertukar naskah MoU di Ruang Kriya Gosana, Puspem Badung, Selasa (27/8). wisata di Badung. Melalui MoU ini kami akan minta semacam pelatihan dari Badung ke Batu Bara demi kemajuan daerah Batu Bara," jelasnya. Sementara Wakil Bupati Badung Ketut Suiasa juga menyambut baik MoU dengan Pemkab Batu Bara. Dengan kerja sama ini akan saling menguntungkan bagi kedua daerah dalam membangun wilayahnya. "Kami sambut baik dan merasa senang dengan MoU ini. Sebagai sebuah komitmen untuk membangun negeri dengan sinergitas antar daerah. Hal ini menggambarkan keseriusan dan komitmen Beliau demi percepatan pem-

bangunan di Kabupaten Batubara, " jelas Suiasa. Menurutnya, pembangunan pariwisata sudah menjadi salah satu prioritas pembangunan di Badung berdasarkan Pola Pembangunan Semesta Berencana (PPNB). Dengan MoU ini diharapkan dapat membangun kepariwisatan yang berkualitas dan berkelanjutan di kedua daerah. Sementara soal peternakan, juga menjadi atensi penting dan akan terus ditingkatkan kedepan. "Ini sudah menjadi komitmen dan program kami untuk pengembangan bibit sapi bali di Badung," tambahnya. (PR)

Gubernur Sumut Eddy Rahmayadi menyematkan lencana Melati Pramuka kepada Sekretaris Mabicab yang juga Sekda Palas Arpan Nasution.

Bank Sumut Sibuhuan Sosialisasikan KMG Sibuhuan-andalas PT Bank Sumut Cabang Sibuhuan, Kabupaten Padang Lawas (Palas) menggelar sosialisasi produk Kredit Multi Guna (KMG), kredit pensiun, dan pra pensiun kepada Aparatur Sipil Negara (ASN) Pemkab Palas di Aula Hotel Grandika Sibuhuan, Kamis (28/8). Kegiatan sosialisasi mengusung tema "Merajut Silaturrahmi Untuk Padang Lawas yang Semakin Jaya dan Bercahaya" bertujuan memperkenalkan produk KMG kepada kalangan luas khususnya kepada jajaran ASN Pemkab Palas. Kegiatan yang dibuka Wakil Bupati (Wabup)

Wakil Bupati Palas Ahmad Zarnawi Pasaribu bersama Pimpinan PT Bank Sumut Cabang Sibuhuan Indra Syah Edison dan lainnya diabadikan bersama camat dan pimpinan OPD Pemkab Palas. Palas Ahmad Zarnawi Pasaribu itu, mengajak masyarakat dan kalangan

ASN di Kabupaten Palas agar memanfaatkan produk KMG PT Bank

Sumut untuk mengembangkan usaha serta meningkatkan kesejahte-

raan dan perekonomian keluarga. "Kita berharap kalangan ASN di Palas agar memanfaatkan produk KMG PT Bank Sumut untuk mengembangkan usaha," ujar Wabup. Pemimpin PT Bank Sumut Cabang Sibuhuan Indra Syah Edison didampingi Wakilnya, Mena Devi Lubis mengatakan, produk KMG ini diluncurkan sebagai wujud memberikan pelayanan tebaik kepada seluruh nasabah khususnya ASN daerah. Produk itu dapat diberikan Kredit Multi Guna Bank Sumut sampai dengan jangka waktu kredit maksimal 15 tahun. "Bagi ASN daerah yang gajinya melalui Bank

Sumut dapat diberikan jangka waktu kredit maksimal lima belas tahun dan usia tidak melebihi usia pensiun sampai dengan kredit lunas," papar Indra Syah Edison yang juga didampingi Pemimpin Seksi Pemasaran Ginda Abdul Wahab. Sedangkan bagi calon pegawai negeri sipil (CPNS) daerah yang gajinya melalui Bank Sumut, sambung Indra, dapat diberikan jangka waktu kredit maksimal 10 (sepuluh) tahun dan usia tidak melebihi usia pensiun sampai dengan kredit lunas. Pada kesempatan itu, Indra Syah Edison mengucapkan terima kasih atas peran serta ASN yang menjadi

nasabah di Bank Sumut. "Karena dengan menjadi nasabah peminjam dan menjadi nasabah penabung di Bank Sumut, telah ikut berkontribusi membangun Kabupaten Palas. Dimana keberadaan Bank Sumut sebagai Badan Usaha Milik Daerah (BUMD) sebagai penyumbang Pendapatan Asli Daerah (PAD) bagi Pemerintah Kabupaten Palas," katanya. Turut hadir pada kegiatan sosialisasi Ghatering KMG tersebut , Pemimpin KCP PT Bank Sumut Sosa , Rahmad Hidayat Lubis , Pemimpin Kantor KAS Binanga , Karimur Rasyid Harahap ,Pimpinan dan Bendahara OPD se-Kabupaten Palas. (ISN)


SUMATERA UTARA

Kamis 29 Agustus 2019

harian andalas | Hal.

14

Iskandar Pantas Pimpin Apdesi Langkat

Bupati Tapanuli Utara Nikson Nababan bersama Staf Khusus Dewan Pengarah BPIP Lia Kian membuka sosialisasi kebangsaan di Aula Kantor Bupati, Tarutung, Selasa (27/8).

Taput Daerah Toleransi Tinggi Diikat "Dalihan Natolu" Tarutung-andalas Bupati Tapanuli Utara (Taput) Nikson Nababan bersama Staf Khusus Dewan Pengarah Badan Pembinaan Ideologi Pancasila (BPIP) Lia Kian membuka sosialisasi kebangsaan 'Gali Mutiara Pancasila dan Tumbuh Kembangkan Semangat Gotong Royong Bersama Umat Lintas Agama/Denominasi' di Aula Kantor Bupati, Tarutung, Selasa (27/8). Sosialisasi yang dilaksanakan BPIP tersebut dihadiri Direktur Hubungan Antar Lembaga BPIP Elfrida Siregar, Ephorus HKBP Dr Darwin Lumbantobing, kepala kelompok Staf Ahli Ideologi Pancasila KSAD Brigjend Ardiansyah Triono, unsur Forkopimda Taput, Ketua Kelompok Adat Sunda Cireuneu yang merupakan peraih Prestasi Pancasila 2019. "Pembinaan dan pengenalan Ideologi Pancasila harus mulai dari usia dini, dimulai dari

pendidikan formal terendah sampai tingkat mahasiswa sehingga Pancasila itu bukan sekedar hapalan tetapi harus diamalkan. Pancasila lahir melalui pemikiran yang sangat dalam oleh Bung Karno sebagai salah satu pendiri Bangsa ini," kata Bupati mengawali sambutannya. Bupati juga menjelaskan bahwa Tapanuli Utara merupakan daerah dengan toleransi yang tinggi dengan berbagai keberagaman dan juga dengan konsep budaya 'Dalihan Natolu' dalam budaya Batak yang mengajarkan toleransi dalam bermasyarakat. "Tapanuli Utara merupakan daerah yang sangat toleran, penuh damai dan cinta kasih di mana masyarakat bisa menerima perbedaan dan juga diikat oleh 'Dalihan Natolu'. Melalui sosialisasi ini, mari jadikan Taput menjadi miniatur Pancasila NKRI. Semua perbedaan itu adalah ciptaan Tuhan maka Pancasila harus tetap menjadi Idiologi Bangsa dan harus terus dijaga," ujar Bupati. "Dalihan Natolu" adalah falsafah hidup orang Batak yang melambangkan sikap hidup bermasyarakat. Sistem kekerabatan orang Batak menempatkan posisi seseorang secara pasti sejak dilahirkan hingga

meninggal dalam tiga posisi yang disebut Dalihan Natolu. Dalihan dapat diterjemahkan sebagai “tungku� yang mengandung arti yang sama, "tiga posisi penting" dalam kekerabatan orang Batak. Usai sambutan Bupati, acara dilanjutkan dengan paparan beberapa panelis dan tanya jawab dengan tema 'Membumikan Pancasila, Merawat Keberagaman'. Dalam paparan Dewan Pengarah BPIP menjelaskan bahwa sosialisasi kebangsaan ini merupakan upaya Pemerintah melalui BPIP untuk menumbuhkan nilai-nilai Pancasila di tengah-tengah masyarakat. "Kita dipercaya Pemerintah untuk mempertahankan Pancasila, mari bersatu dalam mengamalkan Pancasila dalam kehidupan bermasyarakat. Mutiara yang perlu digali artinya kita harus mempertahankan budaya dan sejarah di tengah-tengah globalisasi," ucap Lia Kian. Sosialisasi yang diikuti oleh FPK, FKUB, BKAG, LADN dan berbagai organisasi kemasyarakatan dan kepemudaan, juga dihadiri Pj Sekda Taput Parsaoran Hutagalung, para staf ahli Bupati, para Asisten dan pimpinan OPD. (HOT)

Samosir Terima 300 Tong Sampah dari TPL Samosir-andalas Kepala Dinas Lingkungan Hidup (LH) Kabupaten Samosir Sudion Tamba mengaku menerima bantuan sebanyak 300 tong sampah dari PT Toba Pulp Lestari (TPL) Tbk. Melalui proposal yang disampaikan kepada manajemen perusahaan bubur kertas itu. Sudion mengaku, bantuan 300 unit tong sampah plastik ini karena daerah lain seperti Kabupaten Tobasa juga menerima bantuan yang sama. "Tolong ditunjukkan bila ada kekeliruan atau di luar mekanisme yang ada jika menerima bantuan tong sampah dari PT TPL," ujar Sudion Tamba kepada andalas, kemarin. Sudion menambahkan, pihaknya tidak mencampuri soal perizinan perusahaan itu. Selama, izinnya tidak dicabut pemerintah pusat, tidak salah bila menerima bantuan. "Daerah

Tong sampah dari PT TPL di Kantor Dinas Lingkungan Hidup Kabupaten Samosir. lain menerima bantuan, kenapa kita tidak. Bila semua didengar maka satu pun program bisa tidak jalan," ujarnya. Dikatakan, kepedulian perusahaan terhadap daerah ini sebagai tujuan wisata menjadi lebih bersih dan asri harus diapresiasi. Sejumlah tong sampah

kemudian diberikan kepada masyarakat di dua kecamatan yakni Kecamatan Pangururan dan SianjurMula-mula. Sebelumnya, bantuan tong sampah dari PT TPL ini menjadi pro dan kontra bagi warga netizien. (HN)

Stabat-andalas Ketua Panitia Pelantikan pengurus Asosiasi Pemerintah Desa Seluruh Indonesia (Apdesi) Kabupaten Langkat periode 2019-2024, Hasan Basri SAg mengungkapkan, terpilihnya Iskandar PA sebagai ketua Apdesi Langkat tidak terlepas dari Muscab Apdesi yang digelar 1 Mei 2019 yang lalu. Secara aklamasi seluruh peserta Muscab sepakat menunjuk Iskandar PA sebagai ketua. "Pada awalnya kami sempat bingung karena Ketua kami yang sebelumnya, Syamsul Bahri telah ditarik menjadi Wakil Ketua di DPD Apdesi Provinsi Sumatera Utara. Ditambah lagi, beliau sudah menegaskan akan fokus menjalankan tugasnya sebagai Wakil Ketua

di tingkat Provinsi,� kata Hasan Basri pada pelantikan yang digelar di Pendopo Rumah Dinas Bupati Langkat, Senin (26/8) lalu. Yang jadi masalah, tambah Hasan, siapa sosok yang pantas, layak dan mau jadi ketua Apdesi Langkat selanjutnya. Setelah sempat terjadi gejolak di internal Apdesi Langkat, jabatan ketuapun ditawarkan kepada Iskandar. "Pada awalnya beliau tidak langsung menerima. Alasannya dipikirkan dulu secara matang,� ujarnya. Begitulah hingga akhirnya Isakandar PA menerima tawaran itu. Namun, jika akhirnya dia terpilih secara aklamasi, Hasan mengaskan, itu bukan atas keinginan dan ambisi

pribadi Iskandar tetapi karena desakan para kades. "Yah, ternyata pilihan itu tidak sia-sia, karena sungguh tidak ada keragu- raguan di hati kami. Untuk itu, kami pun berharap mendapat bimbingan dan arahan Bupati, sehingga kami dapat menjalankan tugas dengan baik sebagaimana yang diharapkan,� ujarnya. Lebih lanjut, Hasan pun berharap agar kegiatan itu diridhoi dan diberkahi oleh Allh SWT. Di akhir acara, dia mengajak seluruh kades dan pengurus Apdesi agar bersatu, kompak dan saling bekerja sama, karena Apdesi adalah wadah bersatunya para kepala desa untuk bersama-sama berjuang memajukan daerahnya. (BD)

Desa Sadar BPJS TK di Langkat Diresmikan Binjai-andalas Desa sadar BPJS Ketenagakerjaan resmi dibuka oleh BPJS TK di Desa Telaga Jernih, Kecamatan Secanggang, Kabupaten Langkat, Selasa (27/8). Hal itu dikatakan Kepala BPJS TK Cabang Binjai T Haris Sabri Sinar kepada wartawan di kantornya, Jalan Sukarno Hatta, Binjai Timur, Rabu (28/8). Haris mengatakan, desa sadar BPJS ini di bentuk oleh negara berdasarkan UUD agar timbul kesadaran masyarakat

untuk menjadi peserta, serta mempunyai manfaat yang sangat dirasakan masyarakat. "Atas dasar tersebut, Sudah ada 2 desa yang menjadi peserta yaitu desa telaga jernih sudah ada 25 perangkat desa yang menjadi peserta dan desa Perkotaan 17 peserta," ujar Haris. "Kami juga telah mendirikan gapura di pintu masuk desa tersebut dan memperbaiki Polides yang kurang baik, mengecat kantor serta membuat baliho dan umbul - umbul lainya,"

sambung Haris. Haris menambahkan, program BPJS TK ada 4 yaitu kecelakaan kerja, kematian, hari tua dan jaminan pensiun. Hadir saat itu, perwakilan Pemkab Langkat, Deputi Sumbagut BPJS TK Umardin Lubis, Kepala Cabang BPJS TK T Haris Sabri Sinar, Dinas PMDK, Dinas Ketenaga Kerjaan, Camat Secanggang Sopyan Tarigan, KCP Langkat Isabola, dan kepala desa Se-Kecamatan Secanggang. (DED)

Kepala BPJS TK Cabang Binjai T Haris Sabri Sinar menandatangani persmian Desa Sadar BPJS TK di Desa Telaga Jernih.

Kapolres Dairi Kunjungi Wartawan yang Sakit Menahun Sidikalang-andalas Kapolres Dairi AKBP Erwin Wijaya Siahaan mengunjungi Sahala Feroskan Manurung (61), wartawan salah satu media cetak terbitan Medan, yang menderita penyakit menahun di rumahnya di Jalan Mandiri Desa Sitinjo, Kecamatan Sitinjo, Kabupaten Dairi, Rabu (28/8). Dalam kunjungannya, Kapolres didampingi Kabag Sumda AKP Amir Sinaga, Kasat Lantas AKP Pittor Gultom, Kasat Binmas AKP S Simanjuntak, Kasubbag Humas Ipda Doni Saleh, menyampaikan empati berupa bantuan biaya dan sembako. "Kunjungan ini merupakan bagian dari program Bhakti Sosial Polres Dairi kepada masyarakat dan sebagai wujud kepedulian dan sinergitas Polri dengan pekerja media," kata Kapolres. Feroskan didampingi istrinya, Clara Ulina Br Siahaan mengaku bersyukur dan terharu atas empati dan kepedulian Kapolres Dairi dan jajaran. "Terima kasih pak. Kami tidak bisa membalaskan ini semua, kami hanya

Kapolres Dairi AKBP Erwin Wijaya Siahaan dan jajaran berkunjung ke kediaman Sahala Feroskan Manurung, wartawan yang menderita penyakit menahun, dan menyerahkan bantuan sebagai bentuk empati. dapat berdoa agar Tuhan membalas kebaikan bapak semua," kata Feroskan haru. Sementara itu, Clara Ulina Siahaan kepada wartawan menyebut, suaminya Feroskan Manurung telah cukup lama didera penyakit lever, diabetes, komplikasi paru-paru, jantung, dan katarak. "Diagnosa dokter, penyakit bapak sudah komplikasi dan

sekarang ditambah pula dengan tangan kiri yang patah," sebutnya tersedu. Untuk menutupi kebutuhan sehari-hari, Clara bekerja serabutan. "Anak kami 4 orang. Satu sudah menikah, tiga lagi masih sekolah. Satu di SMA, dua di SMP dan sedang butuh biaya, sehingga saya harus kerja serabutan. Syukur kalau ada pesanan kue-kue," kata Ulina. (GOL)

Bupati Tapanuli Utara Hadiri Pisah Sambut Dandim 0210 Tarutung-andalas Bupati Tapanuli Utara (Taput) Drs Nikson Nababan MSi menghadiri pisah sambut Dandim 0210/TU dari pejabat lama Letkol Inf Rico Siagian SSos kepada pejabat baru Letkol Czi Roni Agus Widodo S Sos di Sopo Partungkoan Tarutung, Selasa (27/8) malam. Pisah sambut ini juga dihadiri Bupati Tobasa Darwin Siagian, Wakil

Bupati Hulman Sitorus serta Forum Koordinasi Pimpinan Daerah dari 4 kabupaten, yaitu Tapanuli Utara, Tobasa, Humbang Hasundutan, dan Samosir. Bupati Taput mengucapkan terima kasih atas pengabdian pejabat Dandim lama dan berharap karirnya semakin meningkat di tempat tugas yang baru serta mengucapkan selamat datang kepada pejabat Dandim baru.

"Terima kasih atas kerja sama yang kita bina selama Bapak Rico Siagian menjabat sebagai Dandim 0210 Tapanuli Utara, selamat bertugas pada jabatan barunya. Kami berharap karirnya terus meningkat. Kepada Bapak Dandim Roni Agus Widodo kami mengucapkan selamat datang di Tapanuli Utara, semoga betah selama bertugas di Tapanuli Utara," ucap Bupati yang

dilanjutkan dengan pemberian cendera mata. Jabatan baru Letkol Inf Rico Siagian sebagai Wadanpus Simpur Kodiklat Bandung. Turut hadir pada acara tersebut, Pj Sekda Taput Parsaoran Hutagalung, para saf ahli Bupati, para asisten, para pimpinan OPD, jajaran Kodim 0210/TU serta tokoh agama dan tokoh masyarakat. (HOT)

Bupati Taput Nikson Nababan menyapaikan sambutan saat pisah sambut Dandim 0210/TU dari Letkol Inf Rico Siagian kepada Letkol Czi Roni Agus Widodo di Sopo Partungkoan Tarutung, Selasa (27/8) malam.


HARIAN

andalas

HARI ANAK NASIONAL 2019 LUGAS DAN CERDAS

Kamis, 29 Agustus 2019

E-Mail:andalas.redaksi@gmail.com

Sekdakab Langkat dr H Indra Salahuddin MK es MM men at a berupa miniatur tugu monumen T Amir Hamzah kepada Prof Datok Dr Mukht ar Saidin. MKes menyyerahkan cenderam cenderamat ata Mukhtar

JALIN MOU FIB-USU

BUPATI SERIUS PERBAIKI PARIWISATA DAN BUDAYA LANGKAT

DINAS Pariwisata dan Kebudayaan Langkat menggelar kuliah umum bekerja sama dengan Universitas Sumatera Utara (USU) mengusung tema:Langkat Menuju Warisan Dunia dan menghadirkan narasumber dari negeri jiran, Prof.Datok Dr Mukhtar Saidin (Arkeolog dari Pusat Penelitian Arkeologi Global Pulau Penang, Malaysia, di Ruang Pola Kantor Bupati Langkat, Selasa (27/8). Hal ini menunjukkan keseriusan Pemkab Langkat dalam membenahi sektor budaya dan pariwisata. Yang menarik, kegiatan itu diwarnai penandatanganan MoU (kerja sama) antara Dinas Pariwisata dan Kebudayaan Langkat dengan Fakultas Ilmu Budaya USU dilakukan Kadis Pariwisata dan Kebudayaan Langkat Hj.Nur Elly Hariani Rambe, MM dan Ketua Program Studi Sejarah FIBUSU, Dr Suprayitno disaksikan Sekdakab Langkat dr H Indra Salahuddin MKes MMs mewakili Bupati Langkat Terbit Rencana PA. Sekda H.Indra Salahuddin menyambut baik terselenggaranya kuliah umum ini, karena sejalan dengan salah satu misi dari Bupati dan Wakil Bupati Kabupaten Langkat 5 tahun ke depan, yaitu menjadikan pariwisata dan kebudayaan, sebagai program prioritas pembangunan di Kabupaten Langkat. "Ya, karena itu saya meminta agar para peserta mengikuti kuliah umum

Inilah Masjid Azizi Tg. Pura, peninggalan sejarah K esult an an Langkat esultan anan Kesult yang didirikan oleh Sultan Langkat, Musa al Muazzamsyah atas anjuran Tuan Guru Babussalam, Sy ekh Abdul Wahab Rokan pada ttahun ahun 1899 Syekh Sekdakab Langkat sebagai yang mewakili Bupati saat menyampaikan sambutan Bupati ini dengan serius dan hikmat," ujarnya. Sebab, sambungnya, di Kabupaten Langkat ada banyak peninggalan sejarah yang layak diperkenalkan ke seluruh dunia, salah satuh contohnya adalah Masjid Azizi Tanjung Pura sudah didirikan sejak zaman kerajaan (Kesultanan) Melayu Langkat dahulu dan diyakini dapat menjadi destinasi wisata sejarah dan religius kelas dunia. Untuk itu diharapkan melalui kuliah umum ini, para guru dan dosen

selaku peserta, ke depannya dapat bersama-sama membina generasi muda Langkat agar sadar wisata dan budaya, sehingga di masa mendatang Langkat semakin maju dan bermartabat. Sedangkan untuk para budayawan, seniman dan penggiat seni di negeri bertuah, diharap melestarikan budaya daerah dan budaya nasional dengan sungguh- sungguh, sehingga dapat ditampilkan dan diperkenalkan kepada para wisatawan yang datang

ke Langkat. Lebih lanjut, Indra pun mengucapkan selamat datang kepada Mukhtar Saidin dan mengucapkan terima kasih atas paparan dan informasi berharga disampaikan tentang bagaimana membuat adat dan budaya Langkat menjadi warisan dunia. Sedangkan Kadis Kebudayaan dan Pariwisata Provsu, Ria Novida Telaumbanua mewakili Gubsu, mengatakan, kuliah umun dilakukan dalam rangka mengenal jejak perjalanan yang lebih dekat dan sekaligus menemukan jejak awal masuk dan berkembangnya agama Islam dan kerajaan Aru di Langkat.

Selain itu, sebagai salah satu upaya dan langkah strategis guna memberikan pemahaman betapa pentingnya makna dari nilai- nilai sejarah, budaya dan pariwisata Langkat, khususnya adat dan budaya yang warisan para leluhur, seperti peninggalan sejarah dan budaya dari Kesultanan Langkat, yaitu Massjid Azizi. Selain itu ada pula Pulai Kampai yang merupakan saksi bisu dari perjalanan panjang perdagangan yang pernah jaya di Sumatera Timur. “Kiranya acara ini menjadi kebanggaan kita, sebab Langkat pernah dijadikan sebagai daerah transit dari

perdagangan dunia, terbukti dengan peninggalan cagar budaya yang ada,” ujarnya seraya berharap melalui acara dapat mentrasformasikan pengetahuan dalam upaya kehidupan berbangsa lebih bermartabat melalui pengenalan budaya. Sementara itu, Kadis Pariwisata dan Kebudayaan Langkat, Hj.Nur Elly Heriani Rambe, MM pada laporannya menyampaikan, melalui kuliah ini Mukhtar Saidin, menginformasikan bagaimana warisan budaya, khususnya warisan budaya kesultanan Langkat Masjid Azizi Tanjung Pura, diusulkan menjadi salah satu warisan budaya dunia ke Unesco melalui Lembaga Cagar Budaya Provsu dan Kementerian Pariwisata RI. “Jadi, semoga Kuliah umun ini dapat menjadi catatan sejarah, bahwa kajian dan hasil penelitian dasarnya dapat mengantarkan Langkat dan warisan yang ada, sehingga kejayaan Langkat di masa lalu dapat diangkat menjadi bagian dari warisan dunia,” harapnya. Dalam kesempatan itu, Sekda ikut menyerahkan cenderamata berupa miniatur tugu monumen T Amir Hamzah kepada Prof. Datok Dr. Mukhtar Saidin . Turut hadir unsur Forkopimda Langkat, para pimpinan OPD Pemkab Langkat, para mahasiswa, wartawan serta para tamu dan undangan lainnya.(BD)

Kadis Pariwisata dan Kebudayaan Langkat saat penandatanganan MoU dengan FIB- USU (kiri). Prof Dato’ Dr Mukhtar Saidin foto bersama dengan Sekdakab Langkat, Kadis Pariwisata Sumut dan Kadis Pariwisata Langkat (kanan).

Kuburan Panj sejarah di Lan dipercaya seba seb men menyyebarkan


Turn static files into dynamic content formats.

Create a flipbook
Issuu converts static files into: digital portfolios, online yearbooks, online catalogs, digital photo albums and more. Sign up and create your flipbook.