Epaper andalas 31 juli 2019

Page 1

HARIAN

andalas L U G A S

Rabu, 31 Juli 2019

D A N

C E R D A S

No: 23967/Tahun XII | E-Mail:andalas.redaksi@gmail.com | Harga Eceran Rp3.500 andalas|ist

Serahkan 1.000 Sertifikat Tanah

Presiden: Hati-hati “Sekolahkan” Sertifikat Tanah

Presiden Jokowi bersama Gubsu Edy Rahmayadi mengunjungi The Kaldera Toba Nomadic Escape di Pardamean Sibisa, Kabupaten Toba Samosir, Selasa (30/7).

Samosir-andalas Mengawali kunjungannya di Kabupaten Samosir, Presiden Jokowi didampingi Ibu Negara Iriana Joko Widodo menyerahkan 1.000 sertifikat hak atas tanah kepada masyarakat dari 5 kabupaten sekawasan Danau Toba, di lapangan sepakbola Ambarita, Desa Ambarita, Kecamatan Simanindo Kabupaten Samosir, Selasa (30/7) sore. Dalam sambutannya Presiden Jokowi memperkirakan pada tahun 2025 nanti seluruh bidang tanah yang seharusnya memiliki sertifikat akan memperoleh sertifikat. Kepala Negara menjelaskan, kalau dirinya pergi ke desa, ke kampung, ke daerah, selalu yang masuk adalah laporan sengketa tanah, sengketa lahan, konflik tanah. Konflik bisa terjadi tetangga dengan tetangga, bapak dengan anaknya, masyarakat

dengan pemerintah, dan masyarakat dengan BUMN. Oleh sebab itu, Kepala Negara mengatakan , yang namanya sertifikat, tanda bukti hak hukum atas tanah yang kini penting sekali untuk mendinginkan suasana yang ada di setiap daerah agar tidak ada yang namanya konflik tanah lagi, sengketa tanah, sengketa lahan. “Kalau sudah pegang ini mau apa? Ada orang ngakungaku “Ini tanah saya”, “Heh, tanah saya. Sertifikatnya ada.” Di sini juga jelas, nama pemegang hak di sini, desanya jelas, semua. Meter perseginya berapa di sini ada semua. Udah, mau apa coba? Mau ke pengadilan? Pasti menang, pegang ini kok,” tutur Kepala Negara. Oleh sebab itu, bersyukur bagi warga yang sudah pegang sertifikat. Presiden Jokowi • LANJUT KE HAL. 15

Jokowi: Cabut Izin Perusahaan yang Cemari Danau Toba Pembangunan Pariwisata Harus Terintegrasi

Dua bocah Ester dan Esra yang ditelantarkan orangtuanya di pinggir jalan di Jalan AH Nasution Medan.

Humbahas-andalas Presiden Joko Widodo (Jokowi) akan mencabut izin perusahaan yang mencemari Danau Toba. Cara ini sebagai upaya mempercepat pengembangan 28 potensi destinasi wisata di kawasan danau tersebut. "Itu upaya untuk mempercepat pengembangan 28 potensi destinasi wisata di kawasan Danau Toba seperti Sipinsur ini," kata Jokowi saat mengunjungi kawasan Geosite Sipinsur, Kabupaten Humbang Hasundutan, Sumatera Utara, Senin (29/7). Jokowi mengatakan pembangunan wisata tidak hanya pembenahan tempat wisatanya, namun juga melingkupi

lingkungan sekitarnya. Jika perusahaan masih membandel dengan mencemari Danau Toba, tanpa pembenahan limbah produksinya, maka pemerintah melalui instansi terkait akan mengkaji dan bahkan mencabut izin perusahaan yang bersangkutan. Mantan Gubernur DKI • LANJUT KE HAL. 15

Akibat Kotoran, Adi Gultom Bunuh Tetangganya Lubuk Pakam – andalas Seorang pria warga Kelurahan Petapahan, Kecamatan Lubuk Pakam, Kabupaten Deli Serdang, Sumut, tega menganiaya tetangganya sendiri hingga tewas. Berdasarkan informasi yang dihimpun, Selasa (30/ 7) peristiwa ini bermula saat pelaku, Adi Proto Gultom, protes adanya kotoran di rumah pelaku. Pelaku menduga kotoran tersebut karena perbuatan korban yang diketahui bernama Juliana br Sinurat. Merasa tidak terima, kemudian pelaku mendatangi korban, hingga terjadilah

pertengkaran. Pelaku mengejar korban hingga ke tempat berjualannya yang tak jauh dari rumah mereka. Sambil membawa sebilah parang, pelaku mengejar korban dan langsung menusukkan parang tersebut ke bagian perut korban dan membacok kedua tangan korban. Melihat korban terjatuh dan tidak sadarkan diri, pelaku melarikan diri. Masyarakat sekitar yang melihat jasad korban, langsung melaporkan kejadian tersebut ke Kepolisian Sek• LANJUT KE HAL. 15

Dua Bocah Ditelantarkan Orangtuanya

Rumah wartawan Serambi Indonesia, Asmawi Luwi di kawasan Kutacane, Kabupaten Aceh Tenggara, diduga dibakar oleh orang tak dikenal pada Selasa (30/7) dini hari.

Rumah Wartawan di Aceh Tenggara Diduga Dibakar Kutacane – andalas Rumah wartawan Serambi Indonesia, Asmawi Luwi di kawasan Kutacane, Kabupaten Aceh Tenggara (Agara), Provinsi Aceh, diduga dibakar oleh orang tak dikenal (OTK) pada Selasa (30/7) dini hari. Pemimpin Redaksi Serambi Indonesia Zainal Arifin M. Nur mengatakan, berdasarkan data dan keterangan awal, pihaknya menduga ada unsur kesengajaan dalam peristiwa tersebut. Menurutnya, salah satu indikasi itu adalah masyarakat sekitar melihat lampu masih menyala saat api mulai membakar garasi. Zainal menduga kebakaran itu bukan karena hubungan arus pendek atau korsleting. "Wartawan kami, Asnawi

Luwi, menduga peristiwa ini ada kaitannya dengan pemberitaan, namun belum diketahui secara detail," kata Zainal dalam keterangan tertulisnya, Selasa (30/7). Beberapa saat setelah kejadian, kata Zainal, Kapolres Aceh Tenggara dan anggotanya turun ke lokasi untuk melakukan penyelidikan awal. Pihak redaksi Serambi Indonesia mengecam peristiwa ini. Mereka berharap kepolisian bisa secepatnya menuntaskan kasus tersebut sehingga bisa memberikan rasa aman bagi wartawan dan masyarakat pada umumnya. "Jika benar ada unsur kesengajaan dan terkait dengan pemberitaan, maka peristiwa ini mencederai kemerdekaan pers seperti yang diatur dalam

Undang-Undang Nomor 40 Tahun 1999," ujarnya. Zainal menambahkan pihaknya meminta kepada semua pihak menghargai kerjakerja jurnalistik yang dilakukan wartawan. Dia juga menyarankan kepada pihak yang dirugikan dalam pemberitaan agar menggunakan hak jawab. Kronologi Kejadian Kebakaran rumah Asnawi terjadi sekitar pukul 02.00 WIB. Saat itu Asnawi, istri dan anak-anaknya sedang tidur pulas. Tiba-tiba pada dini hari, Asnawi mendengar teriakan dari tetangga bahwa rumahnya terbakar. Asnawi pun terbangun. Ruang tengah rumahnya sudah

Medan-andalas Dua bocah yang diketahui bernama Ester (perempuan) dan Esra (laki-laki) ditemukan warga Jalan Jenderal AH Nasution, Simpang Karya Wisata, Kecamatan Medan Johor, bernama Dewi Jernih Telaumbanua saat telantar di pinggir jalan. Menurut informasi yang dihimpun, kedua bocah tersebut ditinggalkan di depan pagar rumah Dewi pada Senin (29/7) oleh orangtuanya. Mendapati kedua bocah tersebut yang terus menangis memanggil-manggil orangtuanya, kemudian Dewi langsung melaporkan kejadian tersebut ke pihak Ke-

polisian Resor Kota Besar (Polrestabes) Medan. Setelah mendapat laporan, pihak Polrestabes Medan menyerahkan kedua bocah tersebut ke Dinas Sosial Kota Medan. "Saat ini kedua anak yang diperkirakan berusia satu dan dua tahun itu sudah kami serahkan ke rumah perlindungan anak," kata Kepala Seksi (Kasi) Perlindungan Anak dan Lansia, Deli Marpaung, saat dijumpai di Kantor Dinas Sosial Medan, Selasa (30/7). Ia menambahkan, kedua bocah yang berstatus anak • LANJUT KE HAL. 15

Unik Tapi Nyata

Warga di Negara Ini Punya Tradisi Berteriak Buang Stres

• LANJUT KE HAL. 15

Sidang Kasus Pembunuhan

Beri Keterangan Palsu, Mahasiswa Unimed Ditahan Empat satpam Unimed saat menjalani sidang pemeriksaan saksi meringankan di PN Lubuk Pakam Cabang Labuhan Deli, Senin (29/7). andalas|desrin

Seorang mahasiswa Universitas Negeri Medan (Unimed) yang semula jadi saksi atas kasus pembunuhan dua terduga pencuri helm di kampus Unimed, akhirnya ditahan Polsek Medan Labuhan.

P

asalnya, mahasiswa yang masih dirahasikan namanya itu dinilai hakim memberikan keterangan palsu saat menjadi saksi di Pengadilan Negeri (PN) Lubuk Pakam Cabang Labuhan Deli, Senin (29). Saat itu, mahasiswa

tersebut dihadirkan sebagai saksi meringankan bagi empat terdakwa MP (22) warga Kelurahan Gaharu, Kecamatan Medan Timur, BP (18), dan MAK (21) warga Kelurahan Terjun, Kecamatan Medan Marelan, serta FR (26) warga Jalan • LANJUT KE HAL. 15

Apakah anda sering berteriak untuk meluapkan emosi atau sedang stres? Orang-orang di salah satu kota ini menggunakan ekspresi tersebut untuk membuang rasa penat. Di sebuah lingkungan bernama Flogsta yang terletak di Kota Uppsala, Swedia, mahasiswa yang

tinggal di asrama sana sering menjerit untuk mengeluarkan emosi dan stres yang dialami. Selama beberapa dekade, mahasiswa yang tinggal di lingkungan tersebut telah terlibat dalam tradisi unik yang • LANJUT KE HAL. 15

KURS RUPIAH TERHADAP MATA UANG ASING SELASA, 30 JULI 2019 Mata Uang Jual Beli AUD 9.741 9.643 CNY 2.048 2.028 EUR 15.716 15.554 GBP 17.178 17.002 HKD 1.802 1.784

Mata Uang Jual Beli 128 JPY 129 MYR 3.420 3.383 SGD 10.303 10.199 USD 14.104 13.964 Sumber: BANK INDONESIA


SAMBUNGAN

Rabu 31 Juli 2019

Waspadai Penipuan Berkedok Token Listrik Jakarta - andalas Saat ini di tengah masyarakat marak modus penipuan baru terkait token listrik. Modus yang digunakan yaitu pelaku salah mengirim nomor token listrik kepada target penipuan, kemudian target diminta untuk mengirimkan kembali nomor tersebut kepada penipu.

General Manager PLN Unit Induk Distribusi Jakarta Raya, Ikhsan Asaad mengatakan, penipu mempunyai keahlian untuk membobol identitas dan password korban di akun bank kemudian mengambil uang yang ada di rekening tersebut. "PLN menghimbau kepada semua masyarakat untuk sela-

lu waspada. Jangan hiraukan SMS maupun pesan WhatsApp yang meminta untuk mengirim ulang kode token listrik," kata Ikhsan Asaad, Selasa (30/7). Nomor token listrik PLN berjumlah 20 digit yang hanya bisa dimasukkan pada kWh meter prabayar yang nomor meternya sesuai. Token lis-

trik tidak bisa digunakan pada kWh meter lain yang nomor langganannya tidak sama. Untuk mengetahui lebih lanjut riwayat pembelian token listrik, kata Ikhsan, masyarakat bisa menggunakan aplikasi PLN Mobile maupun menghubungi channel Contact Center PLN 123. (OKZ)

harian andalas | Hal.

RUMAH WARTAWAN DI ACEH TENGGARA DIDUGA DIBAKAR .......................... • DARI HALAMAN. 1 penuh asap. Dia sekeluarga langsung keluar rumah melalui pintu belakang. Tak ada korban jiwa dalam kejadian itu. Beberapa hari sebelum kejadian, rumah Asnawi pernah didatangi orang tak dikenal. Orang itu meminta

JOKOWI: CABUT IZIN PERUSAHAAN YANG CEMARI DANAU TOBA ............... • DARI HALAMAN. 1 Jakarta itu menambahkan, pengembangan wisata Danau Toba akan dilakukan secara terintegrasi dengan mengkaji aspek alam, sumber daya manusia, budaya, sosial dan potensi investasi yang akan menambah devisa negara, sehingga berujung pada kesejahteraan masyarakat. Di puncak dataran tinggi terpopuler dalam anugerah pesona Indonesia 2018 Kementerian Pariwisata itu, Presiden melihat langsung Pulau Sibandang sambil mengkaji 27 destinasi wisata lainnya seperti The Kaldera Toba Nomadic Escape, yang berpotensi mendatangkan wisatawan. Jokowi juga mengatakan, pembangunan dan pengelolaan Danau Toba terus dilakukan guna menjadikan danau vulkanis terbesar se-Asia Tenggara itu menjadi destinasi wisata berkelas dunia. Investasi dari Anggaran Pendapatan dan Belanja Negara (APBN) untuk Danau Toba mencapai lebih dari Rp 3,5 triliun. "Rp 3,5 triliun untuk investasi APBN. Untuk non APBN bisa tiga kali lipat," katanya. Dengan nilai mencapai Rp3,5 triliun tersebut diharapkan bisa memicu investasi datang ke Danau Toba. "Ini investasi dari APBN itu memberikan trigger agar investasi datang. Kita harapkan investasi yang datang tidak dua kali. Tapi bisa lebih dari nilai yang dikeluarkan dari APBN. Semuanya akan kita

dorong perbaikan total, termasuk perbaikan lingkungan. Ini anggaran termasuk menyangkut semuanya," katanya. Terintegarsi Presiden Jokowi melanjutkan agenda kunjungan kerja di Sumut ke Sibisa, Tobasa, Selasa (30/7), setelah sehari sebelumnya mengunjungi Humbahas dan Tapanuli Utara (Taput). Dari lokasi proyek pembangunan Badan Pengelola Otorita Danau Toba (BPODT) itu, pihak terkait diperintahkan secepatnya memulai pengembangan pembangunan pariwisata terintegarsi. Disampaikan Jokowi, bahwa pengembangan dan pembangunan kawasan wisata Danau Toba dijalankan bertahap. Dimulai dari lokasi seluas 386 hektare di Tobasa, yang sudah selesai pengadaan lahan. Tempat tersebut juga menjadi otorita dari BPODT untuk dikelola dengan baik, mengundang investor untuk masuk. Sehingga dirinya memerintahkan agar secepatnya dimulai pengerjaan. “Baik itu yang tanggung jawab pemerintah, (seperti) infrastruktur jalan dan lainlain. Kalau ini sudah mulai. (Kalau) investornya nggak mulai-mulai (juga), stop, ganti. Saya sekarang sudah tegastegas begitu. Kalau tidak, kapan mulainya,” ujar Jokowi kepada awak media di lokasi kunjungan The Kaldera, Toba Nomadic Escape, penginapan berkonsep nomaden. Untuk pengembangan sendiri di lokasi tersebut, Jokowi

menyampaikan akan ada hotel bintang 4 hingga bintang 5. Termasuk resort, padang golf, serta fasilitas pertemuan. Begitu juga untuk jenis wisata, seperti air danau, alam/hutan, kebun, air terjun, rohani serta lainnya. Sehingga menurutnya, semua sudah lengkap dan dapat dinikmati di sekitar areal tersebut. “Wisata juga komplit. Ya, tempat yang sangat bagus kayak gini gampang mencari investor,” puji Jokowi. Selain itu, yang terpenting menurutnya adalah bagaimana semua ini bisa mendatangkan manfaat besar bagi masyarakat setempat. Sebab jika banyak hotel, maka sayur, buah, komoditi setempat seperti jagung, ubi, kentang akan banyak dibutuhkan untuk kepentingan wisata. Begitu juga lapangan pekerjaan, mulai dari karyawan, penjualan barangbarang kerajinan baik ulos, handicraft dan sebagainya. “Kopinya nggak usah dijual di luar. Pakai (disajikan) sendiri di sini (langsung),” sebutnya. Tahap pertama lanjut Jokowi, akan diselesaikan di daerah Tobasa. Berikutnya menyusul Humbahas yang dipersiapkan lahan 533 ha. Sehingga dikerjakan bersama, untuk mengundang wisatawan sebanyak mungkin. “Sekarang memang kerjanya seperti itu. Kerja barengan terintegrasi, pusat, provinsi, daerah (kabupaten), bagi-bagi. Tadi malam udah kita bagi semua,” tegasnya. Menteri PU-PR Basuki Hadimuljono menambahkan bahwa semua akses dari satu

lokasi ke lokasi lain akan disiapkan sesuai rencana. Untuk anggarannya pada 2020 mendatang bahkan sudah dialokasikan sebesar Rp2,4 triliun di kawasan Danau Toba. Porsinya sendiri, diatur berdasarkan seberapa luas pekerjaan, tergantung banyaknya destinasi. Sehingga tidak dibagi meurut jumlah kabupaten. “Yang paling besar (untuk saat ini), Tobasa dan Samosir. Karena ada banyak kegiatan seperti jalan lingkar, dermaga Tomok, Pangururan. Ada Desa Ulos, Waterbond City. Untuk Tano Ponggol, jembatannya sedang jalan (proses pembangunan). Tadinya 25 meter (lebar aliran air), sekarang mau dijadikan 80 meter. Supaya perahu bisa keliling (Danau Toba),” jelasnya, sambil menunjukkan bahan paparan rencana dan anggaran pembangunan oleh Kemen PU-PR. Sedangkan untuk Tobasa, termasuk Simalungun, ada pengembangan lokasi sekitar dermaga di Ajibata. Kemudian menjadikan Desa Sigapiton di bawah Toba Nomadic Escape di Sibisa, sebagai desa wisata. “Ini seperti Parapat, nanti Pantai Bebas kita mau buat seperti ini. Termasuk kawasan pedestiran akan kita perbaiki. Jadi semua ada programnya” pungkas Basuki. Sementara Gubernur Sumut Edy Rahmayadi mengakui bahwa perintah Presiden kepada pemerintah provinsi adalah bagaimana untuk penyediaan lahan. Namun prinsipnya adalah dari bawah ke atas, atau melibatkan masyarakat.

“Ini kan tanah hutan lindung yang harus dilegalkan. Kan boleh dia menggunakan hutan lindung tetapi tidak boleh merusak kondisi hutan itu,” kata Gubernur. Terkait koordinasi pembangunan yang terintegritas antarkabupaten se-kawasan Danau Toba, Edy menyebutkan setiap daerah punya perbedaan, namun tetap satu tujuan wisata. Dengan demikian katanya, akan banyak pilihan wisatawan. “Inilah namanya terintegrasi. Baik dari pertama datang dari Silangit (bandara), ada juga yang turun di Sibisa. Ataupun nanti yang turun dari Kualanamu (bandara) menuju ke mari. Melintasi Deliserdang, Tebingtinggi, Siantar baru masuk ke mari,” jelas Gubernur. Perjalanan dari bandara ke lokasi wisata, lanjut Gubernur, juga akan dibuat pengantar sebelum sampai ke destinasi. Untuk itu pula pihaknya akan mempersiapkan pembangunan pariwisata dengan prinsip terkoordinasi. Hadir dalam rombongan Menko Maritim Luhut Panjaitan, Kepala Staf Presiden Moeldoko, Menteri PU-PR Basuki Hadimuljono, Menteri Pariwisata Arief Yahya dan Menteri Perhubungan Budi Karya Sumadi. Sementara dari Sumut, ikut mendampingi Ketua TP-PKK Sumut Nawal Edy Rahmayadi, Bupati Tobasa Darwin Siagian, Kadis Pariwisata Hidayati, Kepala Kesbangpol Anthony Siahaan serta pejabat lainnya. (WAN/ANT)

PRESIDEN: HATI-HATI “SEKOLAHKAN” SERTIFIKAT TANAH ............... • DARI HALAMAN. 1 mengingatkan, kalau sudah pegang sertifikat, nanti sampai di rumah difotokopi. Terus disimpan dengan dipisahkan, sehingga kalau hilang aslinya, masih punya fotokopi. Ngurus ke kantor BPN lebih mudah. “Saya titip kenapa diplastik? Kalau gentengnya bocor, sertifikatnya nggak rusak. Ya, nggak? Ini barang penting lho ini, bukti hak hukum atas tanah yang kita miliki, yang namanya sertifikat,” tutur Presiden Jokowi. Diakui Kepala Negara, biasanya kalau sudah pegang sertifikat, inginnya “disekolahkan” (digadaikan). Ia menilai tidak masalah kalau mau “disekolahkan”. Kalau tidak simpan baik-baik, jangan dijual. Sementara kalau mau “disekolahkan”, Kepala Negara berpesan agar hati-hati. “Uang pinjaman dari bank agar digunakan untuk hal-hal yang produktif, yang mendatangkan income,” harap Jokowi. Oleh sebab itu, lanjut Jokowi, kalau mau ke bank itu dicek dulu bunganya berapa. Cari bunga yang paling murah, KUR yang 7% per tahun. Jangan bunga tinggi-tinggi ditabrak saja. “Kalau pinjam, misalnya tanahnya gede, pinjam dapat Rp300 juta, berarti digunakan semuanya 300 juta itu untuk modal kerja, untuk modal usaha, untuk modal investasi. Jangan digunakan untuk yang lain-lain dulu,” tambah mantan Wali Kota Solo, Jateng ini. “Ini orang kita ini, biasanya dapat uang Rp300 juta, Rp150 juta beli mobil. Wah, gagah

andalas|hotdonnaibaho

Presiden Joko Widodo menyalami warga usai penyerahan sertifikat tanah di lapangan Sepakbola Ambarita, Kabupaten Samosir.

muter-muter kampung, muter desa. Enam bulan. Itu hanya enam bulan. Nggak bisa nyicil mobil, nggak bisa nyicil ke bank, ya. Enam bulan mobil ditarik lagi dealer, sertifikatnya juga hilang, sudah,” ungkap Presiden Jokowi. Untuk itu, Presiden Jokowi berpesan agar kalau pinjam ke bank itu dikalkulasi, dihitung, bisa nyicil nggak? Kalau nggak, jangan. Kalau hitung-hitungnya nggak masuk, nyicilnya berat, jangan dipaksakan. Dalam kesempatan itu Presiden Jokowi berdialog dengan warga dan memberikan hadiah sepeda kepada yang bisa menjawab pertanyaannya dengan baik. Pantauan andalas, Presiden Joko Widodo berkunjung ke kampung tenung di Desa Lumban Suhi, Kecamatan Pangururan, untuk melihat cara pembuatan ulos. Di sepanjang jalan, masyarakat cukup antusias untuk melihat langsung Presiden Joko Widodo. Kepala Negara mem-

balas sapaan masyarakat dengan melambaikan tangannya. Tampak hadir dalam kesempatan itu antara lain Menko Maritim Luhut Binsar Pandjaitan, Menteri Pariwisata dan Ekonomi Kreatif Arief Yahya, Menteri PUPR, Basuki Hadi Mulyono, Menteri Perhubungan Budi Karya, Staf Khusus Kepresidenan Moeldoeko, Dirjen Kementerian Agraria/ ATR Pengendalian Pemanfaatan Ruang dan Penguasaan tanah Budi Situmorang, Gubenur Sumut Edy Rahmayadi dan sejumlah Bupati se kawasan Danau Toba. Wisata Rohani Salib Kasih Sebelumnya, Presiden Jokowi beserta rombongan didampingi Gubernur Sumatera Utara (Sumut) Edy Rahmayadi berkunjung ke lokasi wisata rohani Salib Kasih di Siatas Barita, Tarutung, Tapanuli Utara (Taput), Selasa (30/7) pagi. Meskipun diselimut kabut tebal, namun antusias ribuan warga se-

tempat tidak surut untuk bertemu langsung dengan orang nomor 1 di Indonesia. Dalam kunjungan tersebut, Jokowi melihat dan mendegarkan paparan dari Bupati Taput Nikson Nababan tentang keberadaan Salib Kasih. Lokasi seluas 72 hektare itu dikunjungi sekurangnya 2.000an orang setiap bulannya. Mulai dari wisatawan lokal hingga nusantara. Ditunjuk sebagai satu dari puluhan titik kunjungan di kawasan Danau Toba dan sekitarnya. Tempat bersejarah itu juga terdiri dari beberapa zona di antaranya zona komersial, zona sejarah, zona rekreasi dan permainan, zona ibadah dan zona taman margasatwa. Seluruhnya disiapkan untuk menampung wisatawan yang ingin memilih zona tertentu. Termasuk penjualan cenderamata sebagai buah tangan khas daerah itu. Jokowi bersama Ibu Negara Iriani Joko Widodo juga sempat melihat pameran kecil ulos dan

pernak-pernik yang biasa disajikan pengelola tempat wisata di pintu masuk menuju bangunan Salib Kasih di bagian atas bukit, tidak jauh dari lokasi kunjungan Presiden. Sementara di bagian halaman zona rekreasi dan permainan serta panggung seni di depan pintu masuk, ribuan warga dari segala usia ikut memadati lokasi tersebut. Jokowi pun menyapa warga yang sedikit berdesakan ingin melihat Presiden dari dekat. Usai melihat lokasi wisata rohani Salib Kasih, Jokowi pun beranjak menuju lokasi kunjungan berikutnya ke Toba Nomadic Escape di Sibisa, Kabupaten Tobasa. Namun perjalannya menuju pintu keluar dihambat ribuan warga yang ingin menemui Presiden sekaligus mengambil kesempatan bersalam hingga berswafoto. Kerumunan warga yang telah hadir sejak pagi sekitar pukul 07.30 WIB, mengelilingi Jokowi bersama Gubernur Sumut untuk mengabadikan gambar kunjungan Presiden, yang untuk pertama kali datang ke tempat tersebut. Ditemui terpisah, Gubernur Sumut Edy Rahmayadi mengapresiasi perhatian Presiden dan Pemerintah Pusat kepada kawasan Danau Toba dan sekitarnya, sebagai tujuan wisata andalan di Sumut, bahkan Nusantara. “Ada puluhan lokasi wisata seperti ini di 7 kabupaten sekawasan Danau Toba. Yang nanti akan dikembangkan. Kita berharap turis lokal maupun internasional akan datang ke tempat ini,” ujar Gubernur. (HN/WAN)

BERI KETERANGAN PALSU, MAHASISWA UNIMED DITAHAN ................ • DARI HALAMAN. 1 Pancing I, Mabar Hilir. Empat terdakwa merupakan satpam Unimed yang dituduh sebagai pelaku pengeroyokan yang menyebabkan tewasnya dua terduga pencuri helm di kampus Unimed, yaitu Joni Pernando Silalahi (30) dan Steven Sihombing (21), keduanya warga Jalan Tangkul, Kelurahan Sidorejo, Kecamatan Medan Tembung. Di depan majelis hakim Sabar Simbolon SH, Said Hamrizal Zulfi SH, dan Tarima Saragih SH, serta Jaksa Penuntut Umum (JPU) Eko Simbolon dari Cabjari Labuhan Deli, mahasiswa

Unimed itu memberikan keterangan berbelit-belit. Saksi makin tidak berkutik saat hakim memperlihatkan rekaman vidio pengeroyokan dua korban yang sempat viral di media sosial Februari lalu. Pasalnya, di dalam video itu saksi tampak ikut serta sebagai pelaku pengeroyokan bersama empat satpam Unimed yang menjadi terdakwa dalam kasus itu. Melihat keterangan saksi yang berbelit-belit, dan adanya keterlibatan saksi dalam pengeroyokan dua korban sesuai dengan rekaman video, majelis hakim akhirnya memerintahkan JPU untuk

melakukan penahanan terhadap saksi. JPU Eko Simbolon bersama petugas pengamanan sidang dari kepolisian kemudian membawa mahasiswa Unimed itu ke Polsek Medan Labuhan untuk ditahan dalam rangka penyidikan. Majelis Hakim Sabar Simbolon SH ketikan dikonfirmasi Selasa (30/7) membenarkan telah mmerintahkan JPU untuk menahan salah seorang saksi yang dinilai memberikan keterangan palsu dan diduga ikut serta sebagai pelaku pembunuhan dua korban di Unimed. Sementara itu, Kapolsek

Medan Labuhan AKP Edi Safari melalui Kanit Reskrim Iptu Bonar Pohan ketika dikonfirmasi juga membenarkannya. "Iya menahan saksi sesuai dengan perintah majelis hakim. Untuk keterangan lebih lengkap kita masih koordinasi dulu dengan JPUnya," ucap Bonar Pohan. Seperti diberitakan sebelumnya, pengeroyokan sadis yang berujung maut ini bermula ketika pihak satpam Kampus Unimed mendapatkan laporan adanya pencurian dua helm di areal parkir, pada Selasa (19/2/ 2019) sore. Lalu sekitar setengah jam kemudian terlihat 2 orang laki-laki yang dicurigai akan

15

melintas lalu dihadang oleh seorang sekuriti dan dimintai untuk menunjukan STNK sepeda motor, namun tidak bisa menunjukannya. Kemudian sekuriti itu pun mencoba untuk membuka bagasi sepeda motor yang diduga helm hasil curian tersebut berada di dalamnya. Namun 2 orang tersebut menolak dan memberontak, sehingga sekuriti mencoba memborgol keduanya. Selanjutnya, kejadian itu pun langsung memancing aksi main hakim sendiri di dalam areal kampus. Sampai akhirnya kedua korban meninggal dunia akibat dikeroyok secara beramairamai. (DP)

nomor kontak Asnawi kepada keluarga sambil mengelilingi rumah. Saat itu Asnawi sedang rapat kerja di kantor redaksinya di Banda Aceh. Aliansi Jurnalis Independen (AJI) Banda Aceh ikut mengecam peristiwa ini. Ketua AJI Banda Aceh Misdarul Ihsan menyatakan kejadian itu bagian dari menakut-nakuti jurnalis di Aceh dalam menjalankan profesinya. Pihaknya mendesak kepolisian setempat mengusut tuntas kasus kebakaran rumah Asnawi hingga pelakunya diseret ke penjara. Misdarul juga berharap kepada semua pihak untuk tidak mengancam apalagi sampai membakar rumah seorang jurnalis apabila ada persoalan pemberitaan. Menurutnya, sengketa terkait pemberitaan seharusnya melalui hak jawab atau diserahkan kepada Dewan Pers. Lembaga tersebut yang akan menentukan sikap apakah sebuah pemberitaan menyalahi kode etik atau tidak. AJI Banda Aceh juga mengingatkan kepada jurnalis agar tetap menjunjung tinggi kode etik jurnalistik dalam menjalankan profesinya. "Berimbang dalam pemberitaan dan memverifikasi setiap informasi yang diterima," ujar Misdarul. Hingga kemarin belum ada tanggapan dari pihak kepolisian terkait kejadian tersebut. Kapolres Aceh Tenggara AKBP Rahmad Hardeny Yanto Eko Saputro belum

merespons panggilan dan pesan dari wartawan. Sementara itu, Kapolres Aceh Tenggara AKBP Rahmad Hardeny Yanto Eko Saputro mengatakan, pihaknya sampai saat ini telah melakukan pemeriksaan terhadap enam orang saksi. "Saksi enam orang sudah kami periksa, tetangga depan rumah, ada tiga rumah berderet. Kemudian di kiri rumah satu, di kanan satu, di belakang pojok itu rumah kakak kandung si saudara Nawi," kata Rahmad saat dikonfirmasi, Selasa (30/7). Selama proses penanganan perkara, Polres Aceh Tenggara bekerja sama dengan Polda Sumatra Utara terkait pelibatan Tim Labfor untuk mengidentifikasi kebakaran. "Olah TKP awal sudah selesai, (sekarang) menunggu dari tim identifikasi. Jadi, kami surati siang ini (ke Polda Sumut) untuk kemudian segera turun ke Kutacane. Karena Kutacane ini jaraknya lebih dekat ke Medan, kita minta bantuan identifikasi ke Medan," ujarnya. Rahmad menambahkan, pihaknya juga membawa Asnawi ke Polsek terdekat untuk menenangkan diri. Setelah situasi memungkinkan, kata Rahmad, kepolisian bakal meminta keterangan Asnawi terkait kronologi kejadian. "Siang ini dia didatangkan ke polsek, supaya dia agak tenang dulu, nanti memberikan keterangan bagaimana alur ceritanya," ujar Rahmad.(CNNI)

DUA BOCAH DITELANTARKAN ORANGTUANYA .................... • DARI HALAMAN. 1 negara ini akan dirawat dan dibiayai oleh Pemerintah Kota (Pemkot) Medan. "Karena orangtuanya tidak diketahui, maka status mereka sebagai anak negara yang dirawat oleh negara. Jika nanti orangtuanya hendak mengambil, maka akan kami serahkan dengan prosedur seperti mencocokkan KK (Kartu Keluarga)," ujarnya lagi. Saat ditemukan, Ester dan Esra tampak kekurangan gizi. "Kayak kekurangan gizi gitu anaknya, badannya kurus," kata Deli Marpaung. Kejadian tersebut pun viral di media sosial khususnya Facebook usai diunggah oleh pemilik akun Fikrul Lubis.

Dalam video itu, keduanya menangis tak karuan. Anak perempuan berdiri menangis di sebuah tembok. Sedangkan bocah laki-laki terlihat duduk di atas plastik yang diduga berisi pakaian keduanya. Video yang diunggah oleh Fikrul Lubis tersebut mendapat respons begitu banyak yakni, 15 ribu respon dan ratusan komentar. Tidak hanya itu, Fikrul Lubis juga menulis keterangan dalam video tersebut yakni 'Dua orang anak ditinggal ibunya di tengah jalan, kejadian di Simpang Lampu Merah Karya Wisata'. Tidak hanya itu, video unggahan tersebut pun telah dibagikan oleh akun Facebook lainnya sebanyak 57.313 kali. (ANT/TMC)

WARGA DI NEGARA INI PUNYA TRADISI BERTERIAK BUANG STRES ..... • DARI HALAMAN. 1 kemudian dikenal di seluruh dunia sebagai "Flogsta Scream". Setiap pukul 22.00, mereka membuka jendela kamar dan berteriak untuk meluapkan emosi. Mungkin bagi kebanyakan orang, berjalan di malam hari lalu tiba-tiba mendengar suara seseorang berteriak, dapat membuat bulu kuduk merinding seketika. Namun, menurut penduduk Kota Upssala itu adalah bagian dari kegiatan sehari-hari masyarakatnya. Seperti dilansir dari odditycentral, Selasa (30/7), mahasiswa yang menuntut ilmu di Universitas of Uppsala telah melakukan Flogsta Scream sejak tahun 1970 dan membuat semua mahasiswa di sana sudah terbiasa sejak dini. Hal tersebut telah menjadi ciri tersendiri oleh kampus yang kini telah memperingatkan tiap mahasiswanya kapan dan di mana mereka harus berteriak. Tidak ada yang tahu bagaimana asal mula Flogsta Scream muncul. Namun, berdasarkan arsip Swedia, teriakan ini bermula dari Universitas of Lund sekitar tahun 1970-an. Sepertinya, beberapa mahasiswa melihat dokumen mengenai jeritan primal -

jeritan yang lantang, dan memutuskan untuk berteriak menghilangkan stress sebelum ujian. Tradisi ini pun menjadi populer dan diadopsi oleh mahasiswa Univeristy of Uppsala yang tinggal di asrama Kota Flogsta. Seiring berjalannya waktu, teriakan Flogsta menjadi populer dari tahun ke tahun hingga sekitar '80an. Sayangnya, tradisi ini akhirnya terhenti pada 2006. Akan tetapi muncul kembali, saat beberapa mahasiswa melalukan siaran program radio di Uppsala untuk memecahkan rekor. Akhirnya tradisi tersebut datang lagi hingga menjadi populer sampai hari ini. Salah satunya karena mahasiswa Uppsala selalu mengingatkan temannya yang lain kapan dan dimana mereka harus berteriak untuk meringankan stres. Selain itu, surat kabar lokal yang mendedikasikan satu atau dua halaman untuk tradisi sebelum setiap tahun ajaran. "Teriakan itu dapat didengar setiap pukul 22.00 di Sernanders vag di Flogsta, dari jendela mahasiswa yang merasa perlu mengeluarkan unek-uneknya," tulis dari situs laman Univeritas. "Tepat pukul 22.00, jendela-jendela dari asrama terbuka dan jeritan mulai terdengar." (LP6)

AKIBAT KOTORAN, ADI GULTOM BUNUH TETANGGANYA .............. • DARI HALAMAN. 1 tor (Polsek) Lubuk Pakam, dan membawa korban ke Rumah Sakit Umum (RSU) Grand Medistra. Namun, nyawa korban tidak dapat diselamatkan. Kasat Reskrim Polres Deli Serdang AKP Bayu Putra mengatakan, pelaku berhasil diringkus tak lama setelah

kejadian. Pelaku diringkus di rumah kerabatnya di kawasan Tanjung Morawa. "Pelaku diringkus usai polisi bekerjasama dengan pihak keluarga pelaku. Selain pelaku, polisi juga berhasil menyita barang bukti berupa parang yang digunakan untuk membunuh korban," katanya, Selasa kemarin. (ANT)


MEDAN KITA

Rabu 31 Juli 2019

andalas Lugas & Cerdas PENERBIT PT. Star Media Internusa PEMBINA ISKANDAR ST Dr Eggi Sudjana SH MSi PEMIMPIN UMUM/PEMIMPIN REDAKSI/PENJAB Agus Salim Ujung WAKIL PEMIMPIN UMUM MA Siddik Surbakti WAKIL PEMIMPIN REDAKSI Gusliadi Ritonga PEMIMPIN PERUSAHAAN Amiruddin WAKIL PEMIMPIN PERUSAHAAN Septho MANAGER UMUM Zulham Efendi Parinduri KEUANGAN Dina Rizky SIRKULASI Wati Br Sitorus IKLAN Dani SEKRETARIS REDAKSI Dian Purnama Sari REDAKTUR Hamdani Nasution, Dedi Afrizal, Robenson Sidabariba, M Yunan Siregar, Asiong STAF REDAKSI Asril Tanjung, Irwan Ginting, Thamrin Samosir, Desrin Pasaribu, Maguslim, Ahmad Fuad Siregar PENASEHAT HUKUM Syahril SH SpN; Nur Alamsyah SH MH; Abu Bokar Tambak SH MHum; A Herwan Bispo SH, H. Syafrizal SH. MH ALAMAT REDAKSI/ TATA USAHA Jalan T Amir Hamzah Ruko Kompleks Griya Riatur Indah No. 182-184-186 Medan TARIF IKLAN Iklan Warna (FullColour) Rp. 15.000/mm kolom Iklan Hitam Putih Rp 10.000/mm kolom Iklan Keluarga/Ucapan Selamat Rp 3.500/mm kolom TELEPON (061) 8449800 FAKSIMILE (061) 8462800 EMAIL REDAKSI:andalas.redaksi@gmail.com andalasnewsmedan@gmail.com IKLAN: marketingandalas@gmail.com PENCETAK PT. SUMATERA JAYA GRAFIKA Jalan Paduan Tenaga No.2 Medan Telp: 061-7366732 Isi di Luar Tanggungjawab Pencetak

EDITORIAL

Megakorupsi KTP-el Harus Dituntaskan WAKIL Ketua Komisi Pemberantasan Korupsi (KPK) Saut Situmorang memastikan, ada tersangka baru dalam kasus korupsi megaproyek e-KTP. Bahkan, menurut Saut, ada dua pihak yang akan dijerat lembaganya."Dua (tersangka). Namanya nanti dulu," ujar Saut saat dikonfirmasi, Selasa (30/7). Saut memastikan dalam waktu dekat KPK akan mengumumkan dua nama tersangka baru korupsi yang merugikan negara Rp2,3 triliun. Namun hingga kini dirinya belum bisa memastikan kapan akan mengumumkannya ke publik. "Saya belum nyebut nama ya. Saya pikir ada waktu yang lebih mungkin, kita perlu waktu kemarin ada statement, tinggal tunggu sebentar lagi," kata dia. Sayangnya, Saut menutup rapat identitas dua orang yang telah ditetapkan sebagai tersangka itu. Bahkan, dia menolak menyebut latar belakang keduanya. "Nanti, kita ini pokoknya ada, ada apa namanya tersangka baru itu yang dapat saya sampaikan,"kata pimpinan KPK itu. Tentunya kita menyambut baik keterangan yang disampaikan Saut Situmorang tersebut, kendati kita juga patut pula mempertanyakannya. Seharusnya pihak KPK, dalam hal ini Saut Situmorang tidak perlu menyampaikan keterangan soal kemungkinan dua tersangka baru kasus megakorupsi KTP-el tersebut. Seperti sudah pernah disebut di dalam fakta persidangan, bahwa para penerima aliran dana megakorupsi KTP-el itu jumlahnya sangat banyak. Karena itu, sangat mengherankan kalau saat ini, para tersangka kasus tersebut, khususnya dari kalangan DPR hanya politisi Partai Golkar Setya Novanto, Markus Nari, dan Hanura Miryam S Hayani. Sementara, di dalam fakta persidangan yang disebut Jaksa KPK terdapat sejumlah nama politisi dari partai lain. Menjadi aneh dan pertanyaan besar, mengapa pihak KPK tidak juga menyentuh nama-nama dimaksud ? Fenomena ini layak disebut sebagai sebuah kejanggalan yang kasat mata dan akan tetap menjadi pertanyaan besar kini dan di masa mendatang. Terkait dengan penanganan kasus megakorupsi KTP-el ini, patut diduga pihak KPK, tidak benar-benar serius untuk menuntaskan hingga ke akar-akarnya. Hal ini misalnya berbanding terbalik dengan kasus suap Gubsu Gatot Pujo Nugroho terhadap anggota DPRD Sumut periode 2009-2014, yang menyebabkan hampir semua anggota dewan penerima suap ditetapkan sebagai tersangka dan tengah menjalani hukuman di balik jeruji besi. Padahal kasus suap yang melibatkan Gatot Pujonugroho dengan para anggota DPRD Sumut itu nilai kerugian negaranya tidak seberapa dibandingkan dengan kasus korupsi KTP-el yang merugikan keuangan negara Rp2,3 triliun. Dan yang lebih aneh lagi, ketika anggota DPRDSU sebagai penerima ditetapkan sebagai tersangka, justru dari pihak pemberi suap, sejauh ini hanya satu yang ditetapkan menjadi tersangka, yaitu Gatot sendiri. Sungguh aneh. Dalam konteks ini, lagi-lagi kita mengingatkan KPK agar benar-benar mampu menjalankan tugasnya dengan baik. Yaitu melakukan penegakan hukum yang mengacu pada rasa keadilan dan kesetaraan di depan hukum (equality before the law), serta tidak sampai memunculkan anggapan, pihak KPK dianggap melakukan tebang pilih khususnya dalam kasus korupsi KTP-el. Apa pun konsekuensinya dan siapa pun namanama beken dan berpengaruh di dalam kasus ini, seharusnya segera dimintai pertanggungjawaban dan tidak dibiarkan bebas lenggang kangkung. (**)

harian andalas | Hal.

2

Sekelompok Massa Demo

Wali Kota Medan Didesak Copot Andi Syahputra Medan-andalas Sekelompok massa yang tergabung dalam Komunitas Indonesia Muda (KIM) Kota Medan menggelar aksi damai mendesak Wali Kota Medan Dulmi Eldin mencopot Andi Syahputra dari jabatannya Kepala Bagian (Kabag) Umum Kepala Bagian (Kabag) Umum Sekretariat Daerah GELAR AKSI - Sekelompok massa yang tergabung dalam KIM Kota Medan (Setda) Kota Medan. saat menggelar aksi mendesak Wali Kota Medan mencopot Andi Syahputra dari Kabag Umum di depan Kantor Wali Kota Medan, Selasa (30/7). Massa menilai Andi Syahputra telah menyalahgunakan jabatannya terkait penggunaan anggaran biaya makan dan minum yang bersumber dari APBD Kota Medan tahun anggaran 2017 hingga 2018. Jumlahnya tidak sedikit, ditaksir miliaran rupiah. Aksi yang digelar di depan Kantor Wali Kota Medan itu berlangsung, Selasa (30/7) sekitar Pukul 11.30 WIB. Massa berorasi secara bergantian tepat di depan

pintu gerbang utama Kantor Wali Kota Medan. Mereka juga membentangkan sejumlah poster berisi kecaman dan desakan agar Andi Syahputra dicoppot dari Kabag Umum. "Copot Andi Syahputra dari Kabag Umum karena selama ini terlibat dalam permainan anggaran makan dan minum di lingkungan Pemko Medan. Ini harus diusut aparat hukum," teriak Ketua KIM Kota Medan Waladun Shaleh dalam orasinya. Menurut massa, kinerja

Andi Syahputra sebagai Kabag Umum tidak becus. Andi Syahputra disebut terlibat dugaan korupsi, berdasarkan audit BPK Sumut dalam pengunaan anggaran APBD tahun anggaran 2017 di Bagian Umum Setda Kota Medan. "Kami menilai kinerja Andi Syahputra tidak becus. Kami minta Wali Kota Medan harus segera menganti Andi Syahputra dengan orang yang lebih profesional dan peduli dengan kepentingan masyarakat Kota Medan,"

kata Waladun Shaleh. Seperti diketahui, dari ratusan miliar anggaran yang dialokasikan di Bagian Umum Setda Kota Medan dalam APBD 2017 dan APBD 2018, Andi Syahputra diduga tidak dapat mempertangungjawabkan penggunaan anggarannya tersebut. Dalam APBD 2017, Badan Pemeriksa Keuangan (BPK) Perwakilan Sumatera Utara menemukan adanya dugaan fiktif penggunaan anggaran senilai Rp5.613.747.000 di Bagian Umum Setda Kota Medan. Berdasarkan resume hasil pemeriksaan BPK Perwakilan Sumut, Bagian Umum tidak dapat mempertanggungjawabkan sebagian bukti pengadaan barang dan jasa di instansinya. BPK Perwakilan Sumut dalam auditnya juga menemukan adanya pengakuan penyedia barang dan jasa hanya digunakan sebagai perusahaan formalitas untuk pengadaan makan dan minum di Bagian Umum Setda Kota Medan. Bahkan dari hasil audit BPK Perwakilan Sumut ditemukan adanya penggunaan anggaran biaya makan

dan minum sebesar Rp5,6 miliar melalui penunjukan langsung yang dikerjakan CV HA, CV TRA, PPJP, AMB dan CV RA. Salah satu perusahaan mengaku tidak pernah menerima pesanan dan tidak pernah menerima pembayaran senilai Rp504 juta lebih. Bahkan tidak pernah mengeluarkan bukti pembelian atau faktur maupun stempel dalam kuitansi pembayaran. Dalam APBD 2018, Bagian Umum juga diduga korupsi pada realisasi anggaran belanja dan sewa peralatan senilai Rp7,4 miliar, di antaranya belanja sewa meja dan kursi Rp1.442.000.000, sewa genset Rp490.000.000, sewa tenda Rp2.468.500. 000 dan sewa perlengkapan dan perlatan Rp3.018. 000.000. Berdasarkan pemeriksaan BPK Perwakilan Sumut, ditemukan pihak Andi Syahputra tidak mampu mempertanggungjawabkan sebagian realisasi anggaran belanja di Bagian Umum Setda Kota Medan senilai Rp 890.746.949. (BEN)

Rektor UMA: Dosen Profesional Punya Tiga Ciri Medan-andalas Dosen merupakan tenaga profesional yang dibuktikan dengan sertifikasi dosen (serdos). Untuk itu dosen Universitas Medan Area (UMA) diminta profesional dan bertanggung jawab sebagai pendidik atau pengajar dan mempunyai kewajiban meneliti serta melakukan pengabdian kepada masyarakat sesuai Tridharma perguruan tinggi. Hal itu diungkapkan Rektor UMA Prof Dr Dadan Ramdan MSc MEng ketika membuka sosialisasi Bimbingan Teknis (Bimtek) Digitalisasi Akademik bagi Dosen UMA, di Aula Perpustakaan Kampus I UMA Jalan Kolam Medan Estate, Selasa (30/7). Prof Dadan menjelaskan, profesionalitas dosen dengan serdosnya, bukan dibuktikan sertifikat, tapi bertanggungjawab mendidik

andalas/hamdani

PESER PESERTTA BIMTEK - Para peserta dengan tekun mengikuti Bimtek Digitalisasi Akademik bagi Dosen UMA, di Aula Perpustakaan Kampus I UMA Jalan Kolam Medan Estate, Selasa (30/7). agar mahasiswa menjadi orang paripurna atau sempurna selain memiliki keahlian, pengetahuan, teknologi, seni dan sikap. Ditegaskannya, dosen wajib memberi pelayanan terbaik kepada mahasiswa, apalagi kini UMA tengah melaksanakan proses penerimaan mahasiswa baru TA 2019/2020. Jadi yang “di-

jual” UMA adalah pelayanan akademik dalam proses ini. Rektor juga mengingatkan seluruh dosen harus memiliki tiga ciri sebagai dosen benar. Ciri pertama, katanya, memiliki niat ikhlas mengajar yang memang betul-betul panggilan jiwa. “Dosen berciri khas dengan punya niat mengajar

dan tidak pelit terhadap ilmu yang diajarkannya serta ikhlas mengajar membuat mahasiswa lebih pintar,” tuturnya. Ciri kedua, sambung rektor, memiliki talenta mengajar, sehingga mahasiswa merasa senang dan nyaman dalam belajar. Dan ciri ketiga, dosen harus mempunyai idealisme yang selalu ikut peraturan yang ada. “Jika dosen UMA memenuhi tiga ciri itu, maka visi UMA menghasilkan lulusan inovatif, berkepribadian dan mandiri, akan terwujud,” tandas rektor. Sementara itu, Kepala Pusat Data dan Aplikasi Informasi(PDAI) UMA Adi Satria ST menjelaskan tentang lima sistem aplikasi UMA. Disebutkannya, materi itu sudah dilakukan sejak 2015 dengan melakukan pelatihan door to door yakni

dari fakultas ke fakultas. Namun berdasarkan instruksi rektor dan yayasan, penyampaian materi seharusnya dilakukan secara bersama dan di waktu sama. “Kegiatan ini pertama dilakukan di UMA. PDAI menggunakan lima aplikasi digunakan pada semester depan,” kata Adi Satria. Bimtek menghadirkan pemateri dari PDAI UMA yakni Imam Wasmawi SKom dan Bob Hafiz Tri Raksa ST memaparkan tentang webmail. Lalu, Agung Suharyanto S.Sn MSi tentang Google Scholar. Lalu, Bento Aditya Hadibroto S.Kom dan Saiful Azhar S.Kom tentang Elearning andV-Conference. Selanjutnya, Ruslan Abdul Gani, Rambe S.Kom dan Tri BuanaS.Kom tentang Blog Dosen. Rangga Satya Tarigan ST dan Heri Tri Wibowo S.Komtentang EExam. (HAM)

Kapolres Belawan dan Lion Club Bantu Nenek Nurleli Belawan-andalas Kepedulian Kapolres Pelabuhan Belawan AKBP Ikhwan Lubis diapresiasi masyarakat karena selalu memperhatikan dan membantu fakir miskin dan kaum duafa. Kali ini Ikhwan dan pengurus Lion Club Medan menyambangi rumah Nurleli alias nenek Etek (90) yang terbaring sakit di Lingkungan 15 Kelurahan Mabar Kecamatan Medan Deli persis di pinggir rel kereta api, Selasa (30/7). Kapolres dan Ketua Lion Club Medan Alwi memberi

tali asih berupa sembilan bahan pokok dan dana perobatan Nenek Etek. Pada kunjungan itu. Ikhwan Lubis didampingi Kasat Binmas Polres Pelabuhan Belawan Kompol Justar Purba SH. Mereka melihat secara langsung kondisi memprihatinkan Nurleli yang terbaring lemas berbadan kurus tinggal tulang di tempat tidurnya. Dikatakan Ikhwan Lubis, semoga Nenek Etek mendapat kesembuhan dari Allah diusia senjanya ini sebab ibu seperti itu wajib mendapat

bantuan yang insyah Allah bermanfaat. Usai mengunjungi kediaman Nek Etek, Kapolres dan rombongan dan Lion Club melanjutkan misi kemanusian dan bhakti sosial melihat kediaman rumah reot Kek Sampa (70) di Lingkungan 5 Jalan Pasar 6 Kelurahan Tangkahan Kecamatan Medan Labuhan. Setibanya di kediaman rumah reot Kek Sampa, Alwi mengaku sangat prihatin terhadap Kek Sampa yang hidup miskin di rumah yang nyaris runtuh. (DP)

Kapolres Pelabuhan Belawan AKBP Ikhwan Lubis dan Ketua Lion Club Medan Alwi melihat langsung kondisi nenek Nurleli yang terbaring sakit.

MITSU Serahkan Bantuan Korban Kebakaran Sei Berombang Medan-andalas Perhimpunan Masyarakat Indonesia Tionghoa Sumatera Utara (MITSU) atas nama masyarakat Tionghoa Sumatera Utara (Sumut), Sabtu kemarin melakukan kunjungan muhibah ke Sei Berombang, Kecamatan Panai Hilir, Kabupaten Labuhan Batu. Dalam kunjungan itu rombongan meninjau lokasi kebakaran dan bersilaturahmi dengan para korban sekaligus mengukuhkan Perwakilan Daerah Sei Berombang dan Rantau Prapat periode 2019-2023. Kunjungan tersebut dipimpin Sekretaris Umum Ardjan Leo mewakili Ketua Umum Fajar Suhendra dan Ketua Harian Juswan Tjoe yang masih berada di luar kota dan dalam rombangan juga turut serta Bendahara Kadir Gunawan, Ketua Senior Bidang Sosial Wagimin, Ketua

DIABADIKAN - Para korban kebakaran dan para Koordinator Perwakilan Daerah Sei Berombang dan Rantau Prapat, Kabupaten Labuhan diabadikan bersama,usai penyerahan bantuan. Bidang Kebudayaan Sinarli Salim, Wakil Ketua Bidang Kebudayaan Ji Ri li, Kepala Sekretariat Irwan Y Arifin dan Perkumpulan Marga ZhuangYan Sumut dipimpin Ketua Eddy Djuandi. Dalam siara pers yang diterima di Medan, Selasa (30/7) Ardjan Leo menyampaikan,turut prihatin atas musibah telah menimpa para korban kebakaran ter-

lebih atas musibah ini telah ada korban jiwa. Untuk itu Perhimpunan MITSU hadir memberi dukungan moril dan bantuan materil kepada para korban untuk rehabilitasi rumah. Bantuan berupa bahan-bahan bangunan senilai Rp300.950.000 adalah sumbangan yang terkumpul dari para organisasi maupun masyarakat etnis Tionghoa Sumut yang telah

disalurkan 5 Juli lalu melalui Panitia Lokal Sei Berombang di Medan. "Perhimpunan MITSU melalui perwakilan daerah Sei Berombang akan terus berupaya mencari solusi bagi salah seorang ibu yang keluarganya tewas dalam kebakaran agar dapat membuka usaha warung bilamana rumah telah selesai direhabilitasi. Bagi dua orang anak yang keluarganya juga tewas dan kini masih bersekolah diupayakan solusi untuk mendapat beasiswa," ujar Ardjan. Untuk itu perwakilan daerah diharap dapat menjadi jembatan mendekat Perhimpunan MITSU dengan masyarakat di daerah dengan mensosialisasikan visi misi dan eksistensi Perhimpunan MITSU dan STBA PIA. Dalam silaturahmi, Camat Panai Hilir Hadman-

syah, para korban kebakaran, tokoh masyarakat dan koordinator perwakilan daerah menyampaikan, hubungan Perhimpunan MITSU dengan masyarakat Sei Berombang dapat terus terjalin dengan baik,selalu memberi komunikasi aktif mensosialisasikan Perhimpunan MITSU dan STBA PIA kepada masyarakat Sei Berombang sekitarnya. Kunjungan Perhimpunan MITSU diakhiri dengan penyerahan Surat Keputusan Perwakilan Daerah dan Penandatanganan Berita Acara Pengukuhan Perwakilan Daerah Sei Berombang Periode 2019-2023 Koordinator Tjia Sui Tiang, Wakil Koordinator Ang Toh Huat dan Aman SE dan Perwakilan Daerah Rantau Prapat Periode 2019-2023 Koordinator Safwan Hadi Umry, Wakil Koordinator Hamid. (RIL)


MEDAN KITA

Rabu 31 Juli 2019

harian andalas | Hal.

3

Camat dan Lurah Diminta Berdayakan Lembaga Kemasyarakatan

Ratusan buruh TKBM Pelabuhan Belawan memblokir jalan raya menuju pintu masuk Pelabuhan Belawan, Selasa pagi (30/7).

Buruh TKBM Blokir Pintu Pelabuhan Belawan Belawan - andalas Ratusan buruh TKBM (Tenaga Kerja Bongkar Muat) Pelabuhan Belawan memblokir jalan raya menuju pintu masuk Pelabuhan Belawan, Selasa pagi (30/7). Akibatnya sejumlah kendaraan pribadi dan sejumlah truk terhambat dan menimbulkan kemacetan yang cukup panjang. Menurut keterangan, Rajab (55) tahun, aksi ini dilakukan karena TKBM Pelabuhan Belawan tidak dibenarkan lagi ikut bekerja di Pelabuhan Belawan dengan alasan yang buat buat oleh Koperasi Upaya Karya

Belawan. "Seharusnya bagi yang usianya diatas 50 tahun yang melarang bekerja itu OP ( Otoritas Pelabuhan Belawan yang mempunyai wrwenang penuh di Pelabuhan Belawan, bukan Koprasi tetapi koperasi itu hanya mengurusi para TKBM,"ucapnya. Ratusan TKBM yang memblokir jalan raya menuju Pelabuhan Konvensional tersebut meminta kepada OP untuk segera menyelesaikan permadahan para buruh yang diputuskan tidak bekerja secara sepihak oleh koperasi. "Kami sudah puluhan tahun

lamanya bekerja di Pelabuhan Belawan ini dari jamannya memakai kreta dorong gungga memakai alat canggih kok tiba tiba diputus tampa mendapat konpensasi,' kata Muhtar Silitonga bersama rekan rekannya. Aksi pemblokiran jalan raya menuju Pelabuhan sekitar 2 jam lebih. Sementara buruh yang diberhetikan jumlah sebanyak 1500 orang. Ketua TKBM Pelabuhan Belawan Sabam Manalu saat dikonfirmasi tidak berada di kantor. Menurut salah seorang stafnya bahwa ketua TKBM sedang berada di Beskemnya

di Martubung. Aksi pemblokiran Jalan ini mendapat perhatian dari kalangan pengguna jasa Pelabuhan Belawan. Saat para TKBM memblokir Jalan terluhat 2 orang petugas dari Polres Pelabuhan Belawan berdialog dengan para TKBM agar jangan memblokir Jalan. Permintaan dari kedua petugas Polres Pelabuhan Belawan ternyata dituruti oleh ratusan TKBM dan membuka jalan yang akhirnya sejumlah truk d bisa masuk ke Pelabuhan untuk membawa barang- barang ke Medan.(MTC)

AHMBS Seleksi dan Bina 25 Siswa Medan-andalas Kreativitas dalam merintis dan mengembangkan usaha menjadi salah satu kunci awal sukses berwirausaha di era millenial. Berangkat dari hal ini, PT Astra Honda Motor (AHM) menyeleksi dan membina 25 siswa setingkat SMA sebagai entrepreneur kreatif muda, cerdas, dan menginspirasi melalui rangkaian AHM Best Student (AHMBS) 2019. Setelah melewati seleksi ketat di masing-masing daerah, 25 siswa yang terseleksi dari 411 peserta yang tersebar di 222 sekolah di Indonesia ini menjalani seleksi final di Jakarta, Kamis (25/7). Didukung jaringan main dealer sepeda motor Honda, para pebisnis millennial ini beradu kreativitas bisnis di tengah komitmen mereka menimba berbagai ilmu sekolah masing-masing, Tahun ini menjadi semakin special seiring diselenggarakannya program

Melalui kompetisi AHMBS, Honda terus menjaga komitmennya dalam mendukung kreativitas siswa SMA yang menjalankan bisnis dengan manfaat luas untuk masyarakat sekitarnya. Alumni Berbagi Ilmu dilakukan oleh 48 alumni AHMBS kepada para peserta. Memasuki tahun pelaksanaan ke-17, AHMBS 2019 mengusung tema “Creativepreneur Gen Millenial”. Identitas ini menegaskan AHMBS sebagai kegiatan kompetitif dengan peserta terbaik, yakni

wirausaha kreatif yang lahir dari generasi millennial dan memiliki karakter khas, yaitu kreatif, percaya diri, serta akrab dengan teknologi media sosial. Hasil karya lolos menuju seleksi nasional menjadi bukti kreativitas yang semakin meningkat di kalangan millenial. Hasil karya peserta AHMBS nasional beragam meliputi berbagai bidang, baik kuliner, pengoalahan limbah, agrobisnis, kecantikan, kesehatan, hingga Jasa. General Manager Corporate Communication AHM Ahmad Muhibbuddin mengatakan, kreativitas dan generasi millenial merupakan aset yang dapat berkontribusi positif untuk masyarakat dan kemajuan bangsa Indonesia. Melalui kompetisi AHMBS, Honda terus menjaga komitmennya dalam mendukung kreativitas siswa SMA yang menjalankan bisnis dengan

manfaat luas untuk masyarakat sekitarnya. ”Honda selalu berkomitmen memberi kontibusi kepada bangsa Indonesia. Dalam bidang pendidikan, kami memberi wadah berkarya bagi para entrepreneur millenial kreatif sebagai bentuk atas kegigihan mereka dalam membangun usaha,” ujar Muhibbuddin. Sementara itu Leo Wijaya, Direktur PT Indako Trading Coy mengungkapkan, sangat bersyukur putra Sumut M Irfan Arya Afandi ydari SMA CT Foundation berhasil meraih prestasi sebagai Runner Up 3. Pihaknya berharap, program AHMBS dapat melahirkan jutaan pengusaha muda kreatif dan mandiri memajukan perekonomian masyarakat di berbagai bidang. "Kami berharap prestasi M Irfan Arya Afandi dapat menginspirasi generasi muda Sumut lainnya agar lebih berani mengejar mimpi," ujarnya. Dalam proses penjurian final di Jakarta, karya 25 siswa terbaik diverifikasi tim Honda bersama PPM School of Management. Semua siswa wajib melakukan presentasi di hadapan dewan juri. Penilaian juri meliputi beragam aspek, yaitu kegigihan dalammengembangkan usaha bisnsis, kreativitas dan inovasi bisnis, kinerja bisnis, pemanfaatan media social sebagai saranapemasaran, prospek bisnis di masa dating dan kemampuan memaparkan bisnisnya di hadapan dewan juri.(SIONG)

Medan - andalas Anggota DPRD Medan, Ilhamsyah meminta para camat dan lurah memberdayakan keberadaan Lembaga Kemasyarakatan (LK) di daerahnya masing-masing. Dengan pemberdayaan LK, diyakini mampu melakukan proses perubahan sosial ke arah lebih baik. "Sebagai penyelenggara pemerintahan, Pemerintah Daerah melalui camat dan lurah harus menggandeng dan bermitra dengan masyarakat untuk menciptakan pembangunan yang baik," ungkapnya saat menggelar sosialisasi ke-XII Tahun 2019, Perda Kota Medan No.2 Tahun 2013 tentang LK di Jalan TB Simatupang Gang Jawa, Minggu (21/7). Di hadapan sejumlah tokoh masyarakat, tokoh agama dan masyarakat lainnya, Sekretaris Komisi IV DPRD Medan itu mendorong agar pembentukan LK dapat difasilitasi. Sebab, keberadaan lembaga itu untuk membantu pelaksanaan urusan pemerintahan, pembangunan, sosial kemasyarakatan dan pemberdayaan masyarakat. KeberadaanLK seperti LPM, TP PKK, Karang Taruna dan lainnya harus dilibatkan pelaksanaan urusan pembangunan yang tentu proses perubahan peningkatan pembangunan dan kepentingan masyarakat dari segala bidang. Keterikatan LK diatur pada Perda Kota Medan

Anggota DPRD Medan, Ilhamsyah menggelar sosialisasi Perda tentang Lembaga Kemasyarakatan. No.2 Tahun 2013. Seperti dalam BAB III Pasal 5 disebutkan kegiatan Lembaga Pemberdayaan Masyarakat (LPM) difasilitasi oleh pemerintah. Adapun kegiatan itu untuk mempercepat terwujudnya kesejahteraan masyarakat yakni peningkatan pelayanan masyarakat, peningkatan peran serta masyarakat dalam pembangunan dan pengembangan kemitraan. Begitu juga menyoal tugas dan fungsi LPM sudah diatur dalam Pasal 6 yakni menyusun rencana pembangunan secara partisipatif. Menggerakkan swadaya gotong royong masyarakat dan melaksanakan dan mengendalikan pembangunan partisipatif. Sedangkan fungsi

LPM yaitu sebagai penampungan dan penyaluran aspirasi masyarakat dalam pembangunan. Sehubungan keberadaan LK sudah jelas dilindungi Perda, Ilhamsyah juga minta agar camat dan lurah melibatkan lembaga dimaksud untuk pengelolaan Dana Kelurahan. "Kini ada dana kelurahan sekitar Rp656 juta lebih setiap Kelurahan. Dana itu kita harapkan dapat dikelola semaksimal mungkin.Tentu melalui kerjasama lurah dan LK," tukasnya. Diketahui, Perda No.2 Tahun 2013 tentang LK terdiri dari 41 Pasal dan X BAB. Perda tersebut ditetapkan 16 Juli 2013 oleh Walikota Medan Dzulmi Eldin.(THA)

PemprovsuTarget Kurban 125 Sapi Medan - andalas Pemerintah Provinsi Sumatera Utara (Pemprovsu) menargetkan kurban sapi sebanyak 125 ekor pada Hari Raya IdulAdha 1440 H/2019. Kurban itu berasal dari aparatur sipil negara (ASN) Pemprovsu, Gubernur Sumut (Gubsu) Edy Rahmayadi dan Presiden RI Joko Widodo. Sampai kini sapi yang sudah ada di kandang sebanyak 109 ekor, tersebar di beberapa daerah dan masih memungkinkan untuk bertambah. “Tahun ini jumlah kurban Pemprovsu diperkirakan 3 kali lipat dari tahun lalu yang berjumlah 36 ekor. Kurban dibeli dari dana pribadi dan tidak ada APBD digunakan untuk itu,” kata Kepala Biro Sosial dan Kesejahteraan Setdaprovsu Muhammad Yusuf, saat konferensi pers tentang Kurban Pemprov Sumut di Ruang Pers, Kantor Gubernur, Jalan

Pangeran Diponegoro Nomor30, Medan, Senin (29/7). Gubsu sendiri berkurban sebanyak 3 ekor sapi, rencananya dibagi di Masjid Agung Kota Medan dan Kota Binjai,serta Masjid Raya Al Mashun Medan. Sementara sapi dari Presiden seberat 1 ton juga diserahkan di Masjid Agung Medan. Kata Yusuf, Gubsu menginginkan masyarakat khususnya kaum duafa dapat menerima daging kurban di masingmasing kabupaten/kota. Untuk kabupaten/kota yang akan dibagi daging kurban, Yusuf belum bisa memastikan, lantaran masih menunggu data dari relawan yang mencari titik di daerah. “Sudah ada tim koordinasinya, kita membuat satu jaringan untuk mendistribusikan hewan kurban,” kata Yusuf. Untuk kesehatan daging kurban, Yusuf mengatakan, pihaknya berkoordinasi dengan Dinas Ketahanan Pangan dan

Peternakan Sumut untuk memastikan kesehatan sapi yang akan disembelih. “Jadi hewan kurban sudah disterilisasi, dipastikan kesehatannya, supaya saat pemotongan hewan sudah memenuhi syarat pemotongan kurban," ujarnya. Kepala Dinas Perindustrian dan Perdagangan Provinsi Sumut Zonny Waldi mengatakan, tahun ini distribusi daging kurban Pemprovsu tidak lagi menggunakan kantong plastik, tetapi menggunakan besek untuk membawa daging yang dibagikan. “Tidak seperti plastik, besek bambu memiliki beberapa kegunaan, besek bambu tidak menyebabkan kanker bagi manusia berbeda jika menggunakan kantong plastik, besek bambu ramah lingkungan beda dengan plastik yang lama terurainya di tanah, selain itu kita juga memberdayakan pengrajin anyaman bambu lokal kita,” kata Zonny.(WAN)

Tenda Jemaah Haji Indonesia Kini Pakai AC Medan-andalas Tahun ini, tenda jemaah haji Asia Tenggara, termasuk Indonesia, dilengkapi dengan pendingin ruangan atau AC. Informasi dari Website Kemenag RI menyebutkan, Ketua Muassasah Asia Tenggara M Amin Indragiri mengatakan, penyediaan fasilitas AC di tenda Arafah terkait kehidupan jemaah. "Dalam tiga tahun terakhir, rata-rata ada 70 jemaah haji meninggal pada rentang tanggal 8 - 9 Zulhijjah (Arafah). Proyek AC di Arafah bukan untuk foya-foya, tapi menyangkut kebidupan," tegas Amin pada malam peresmian penggunaan AC di tenda Arafah di Makkah, Senin (29/7). Pertemuan itu dihadiri perwakilan misi haji dari negaranegara Asia Tenggara. Sedangkan dari Indonesia, Direktur Pelayananan Haji Luar Negeri Sri Ilham Lubis, Direktur Bina Umrah dan Haji Khusus Arfi Hatim serta Ketua PPIH Arab Saudi Endang Djumali. Kepada utusan misi haji,

Amin mengajak untuk memiliki pemahaman sama bahwa AC di tenda Arafah untuk kehidupan. "Barangsiapa menjaga kehidupan seseorang, maka itu seperti menjaga kehidupan umat manusia," tuturnya. Dalam kesempatan ini, diputar juga film menggambarkan proses pemasangan AC di Tenda Arafah. AC digunakan nantinya terbagi tiga tipe, yaitu spesifikasi enam ton, 12 ton dan 25 ton. Sri Ilham Lubis didaulat sebagai perwakilan luar negeri menyampaikan, jemaah Indonesia sangat senang saat mendengar akan ada AC di tenda Arafah. Kepada Muassasah, ia menyampaikan apresiasi atas usaha kerasnya untuk meningkatkan layanan di Arafah. Setiap tahun pihaknya menyampaikan masukan perbaikan dan muassasah berusaha mewujudkannya. "Perbaikan di Arafah dalam beberapa tahun terakhir demikian nampak. Mulai dari penggunaan lampu LED, karpet baru, tenda baru, water cooler atau mist fan dan Alhamdulil-

lah tahun ini Muassasah bisa menyiapkan AC," tandasnya. Dua Calhaj Dirawat Sementara itu, dua jemaah calon haji embarkasi Medan dirawat di Rumah Sakit Haji Medan. Satu, diantaranya jemaah tergabung dalam kelompok terbang (kloter) 18 asal Batubara, Medan, Dairi, Padang Sidimpuan, Tapanuli Utara dan Toba Samosir. Kasubag Dokumentasi Bidang Haji Kanwil Kemenag Sumut, Eri Nofa mengatakan, pada kloter 18 ini sebanyak dua jemaah terpaksa tunda, karena sakit setelah memasuki Asrama Haji. Sedangkan dua lainnya batal menunaikan ibadah haji tahun ini."Yang sakit pada kloter 18 ini satu, satu lagi pendampingnya," ujarnya, Selasa (30/7) di Asrama Haji Medan. Dijelaskannya, jemaah sakit asal Batubara, Anwar Pardamean Pohan bin Pardamean Pohan (65) sedangkan pendampingnya Farida Hanum Panjaitan binti Muhammad Yusuf (62).(YN)


Rabu 31 Juli 2019

HUKUM & KRIMINAL

harian andalas | Hal.

4

Pemakai Narkoba di Areal Pemakaman Masjid Raya Ditangkap POLSEK MEDAN KOTA HARAPKAN PENERANGAN DI TKP Keenam tersangka diamankan di Mapolsek Labuhan Ruku

Enam Pemuda Main Leng Sambil Konsumsi Sabu Batubara-andalas Perilaku enam warga Kecamatan Nibung Hangus, sungguh tak patut ditiru. Mereka nekat mendengar musik sambil main judi leng dan mengonsumsi sabu. Akibatnya, mereka ditangkap petugas Polsek Labuhan Ruku. Kapolsek Labuhan Ruku, AKP Selamat didampingi Kanit Reskrim Ipda J Sunjak melalui Kasi Humas Polres Batubara Aiptu Munazir, Selasa (30/7) menyebutkan, penangkapan dilakukan atas informasi

masyarakat. Adapun keenamnya, Khairuzzaman (32), Basri (37), Isar (23), Ibrahim alias Oyim (49), dan Ramadhan (34), dan Ramadani (16), keenamnya warga Desa Mekar Laras Kecamatan Nibung Hangus Kabupaten Batu Bara. Mereka ditangkap tak jauh dari tempat tinggalnya pada Senin (29/7) sekitar pukul 23.30 WIB. "Personel turun ke TKP menemukan sekelompok pemuda hingga dilakukan penangkapan dan

penggeledahan. Selanjutnya, para pemuda tersebut diamankan ke Polsek Labuhan Ruku guna proses hukum," katanya. Dari tangan tersangka diamankan barang bukti satu paket sedang sabu-sabu, satu paket kecil sabu, 18 lembar plastik transparan ukuran kecil, satu plastik transparan ukuran sedang, tiga mancis, dua kaca pirex, dua pipet skop, dan satu bong. Para tersangka dijerat pasal UU No 35 tahun 2009 tentang Narkotika.(PR)

Hakim Tolak Prapid Armen Lubis Medan-andalas Pupus sudah harapan Armen Lubis untuk mempidanakan Rosihan Anwar. Pasalnya, majelis hakim tunggal Ahmad Sayuti, menolak permohonan praperadilan (prapid) terkait Surat Ketetapan Penghentian Penuntutan (SKPP), Rosihan Anwar yang merupakan rekan Mujianto. "Mengadili, menolak seluruh permohonan pemohon, membebankan biaya atas perkara ini," ujar hakim Sayuti di ruang Cakra III

Pengadilan Negeri (PN) Medan, Senin (29/7) sore. Dalam amar putusannya, hakim berpendapat perkara teregister nomor 41/Pid.Pra/2019/PN Medan ini, bukanlah ranah pidana. "Bahwa, kasus ini merupakan perjanjian antara korban dan tersangka. SKPP dalam penuntutan tersebut bukan merupakan kasus pidana," terang Sayuti. Atas putusan ini, termohon I Kejaksaan Agung RI diwakili termohon II Kejaksaan Tinggi Sumatera Utara (Kejatisu), Jaksa Randi Tambunan terlihat puas. Usai mendengarkan putusan, pihak termohon langsung meny a l a m i hakim tunggal Sayuti dan kuasa hukum korban. Terkait putusan ini pula, kuasa hukum Armen Lubis, Arizal ketika dikonfirmasi mengaku belum bisa memberikan komentar. "Kita be-

lum menerima laporan dari anggota, nanti saja kalau sudah ada laporan dari anggota saya, ya," tandasnya. Senada dengan Arizal, Kepala Seksi Penerangan Hukum (Kasi Penkum) Kejatisu, Sumanggar Siagian juga belum bisa berkomentar. "Saya sudah dengar tadi, tapi bukan dari jaksanya langsung. Nanti lah kalau sudah ada laporan jaksa, baru saya kasi komentar," tandasnya. Sebagaimana diketahui, Kejatisu mengajukan SKPP untuk kasus penipuan senilai Rp3 miliar yang melibatkan pengusaha Mujianto dan bawahannya Rosihan Anwar. Kejatisu menilai, perkara itu tidak layak masuk ke persidangan. Dugaan penipuan yang dilakukan Mujianto bermula dari adanya laporan Armen Lubis yang menjadi korban penipuan Rp3 miliar oleh Mujianto dalam proyek penimbunan lahan di kawasan Belawan. Dugaan penipuan itu berawal dari ajakan kerjasama melalui staf Mujianto, Rosihan Anwar untuk melakukan bisnis penimbunan lahan seluas 1 hektare atau setara 28.905 m3 di atas lahan di Kampung Salam Kelurahan Belawan II Kecamatan Medan Belawan sekitar Juli 2014. Namun, setelah proyek selesai, Mujianto tidak menepati janjinya untuk membayar hasil pengerjaan Armen Lubis, sehingga merasa dirugikan miliaran rupiah dan melaporkan kasus itu ke Polda Sumut. Mujianto menetapkan Mujianto sebagai tersangka kasus ini. (AFS)

Medan-andalas Tim Pegasus Polsek Medan Kota berhasil mengungkap pelaku narkoba yang sering melakukan kegiatan penyalahgunaan dan transaksi narkotika jenis sabu-sabu di areal pemakaman Masjid Raya Al Mashun. Kapolsek Medan Kota, Kompol Revi Nurvelani melalui Kanit Reskrim, Iptu Ainul Yaqin menegaskan, pihaknya masih memburu pelaku lainnya. Sebab, informasi menyebutkan, tak sedikit pelaku narkoba kerap menjadikan areal pekuburan masjid raya tempat pesta sabu. "Ini menindaklanjuti laporan masyarakat. Kita akan terus melakukan penindakan terhadap pelaku yang sering mengonsumsi narkoba di areal pekuburan Masjid Raya. Pelaku lainnya masih kita buru," tegas Yaqin kepada wartawan, Selasa (30/7). Disebutkannya, berbekal informasi warga, pihaknya langsung melakukan penyelidikan hingga berhasil menangkap seorang tersangka atas nama Edwin Tanjung (44), warga Jalan Simpang Limun, Medan. Tersangka ditangkap di tempat persembunyiannya Jalan Brigjen Katamso, Gang Asli Medan pada Rabu (24/7) pukul 00.15 WIB. "Kita duga tersangka ini sebagai pengedar. Kita menyita barang bukti satu paket plastik sisa diduga berisi sabu, satu unit handphone (HP), satu pemantik api (mancis, red), satu set bong, pipa kaca dan sendok pipet. Menurut Yaqin, saat itu pihaknya melakukan penggerebekan terhadap sekelompok terduga pelaku narkoba di areal pemakaman masjid raya. Namun, ketika disergap, pel-

Panit Reskrim Polsek Medan Kota, Iptu AE Rambe (kanan) mengapit tersangka bersama penyidik aku melarikan diri dan dikejar hingga ke Jalan Brigjend Katamso Gang Asli Medan. Atas perbuatannya, tersangka dijerat UU No 35 tahun 2009 tentang Narkotika dengan ancaman hukuman di atas lima tahun. Ditanya soal motivasi tersangka mengonsumsi di areal pemakaman Masjid Raya Al Mashun, Yaqin

menyebut karena dirasa sebagai lokasi yang aman dan nyaman. Selain gelap tanpa penerangan, areal sakral tersebut juga sepi dari masyarakat umum. "Karena itu, kita meminta adanya penerangan di areal pemakaian itu, supaya orang lain dapat melihat aktivitas ilegal atau mencurigakan di tempat kejadian perkara (TKP)," ujar Yaqin.(DA)

Dua Terdakwa Jual Ekstasi ke Polisi Menyamar Medan-andalas Aksi Sarwedi Sialagan dan Winner Marbun alias Bonggol yang hendak menjualkan narkotika jenis ekstasi sebanyak 100 butir, harus berakhir di penjara. Keduanya, diamankan saat polisi menyamar jadi pembeli ekstasi tersebut. Dua petugas polisi yang menyaru pembeli yang dihadirkan jadi saksi, Yudi Atmaja dan Leornado mengungkapkan, awalnya pada Februari 2019, mereka terlebih dahulu memancing terdakwa Winner dan memesan narkoba itu. Winner kemudian menjumpai Sarwedi dengan menyebut ada seseorang yang ingin membeli barang haram itu. Setelah sepakat, bersama rekannya Tris (DPO) Winner pergi ke rumahnya di Jalan Melati, Pasar V, Tanjung Sari Medan. Mereka kemudian menghubungi Yudi Atmajaya (polisi yang menyamar), setelah itu barang tersebut mereka berikan. "Ekstasinya 100 butir ditemukan sewaktu transaksi. Awalnya kita berkomunikasi dengan Marbun, dan kita langsung

Terdakwa Sarwedi dan Winner mendengarkan keterangan saksi di PN Medan, Selasa (30/7). melakukan penangkapan," ungkap saksi di hadapan Hakim Ketua Jarihat Simarmata di ruang Cakra VII Pengadilan Negeri (PN) Medan, Selasa (30/8) sore. Menurut saksi, kedua terdakwa jadi kurir ekstasi atas suruhan Edi Purba yang juga masih DPO seharga Rp15 juta. "Harga kesepakatannya Rp15 juta untuk 100 butir ekstasi," ujar saksi. Tergiur dengan harga itu, tanpa berlama-lama kedua terdakwa mau langsung bertransaksi dengan polisi yang menyamar jadi

pembeli. "Saat penangkapan ditemukan dan disita barang bukti berupa dua bungkus plastik klip bening tembus pandang berisikan narkotika jenis pil ekstasi warna biru sebanyak 100 butir dengan berat keseluruhan seberat 21 gram," urai saksi. Akibat perbuatannya, jaksa penuntut umum menjerat kedua terdakwa dengan pidana Pasal 112 ayat (2) Jo Pasal 132 ayat (1) UU RI No 35 Tahun 2009 tentang Narkotika.(AFS)


HUKUM & KRIMINAL

Rabu 31 Juli 2019

harian andalas | Hal.

5

JUAL BBM BERSUBSIDI KEPADA MAFIA

Pemilik SPBU di Tanjung Balai Diperiksa Polda Sumut Medan - andalas Setelah membongkar praktik dugaan jual beli Bahan Bakar Minyak (BBM) bersubsidi, Subdit I/ Indang Ditreskrimsus Polda Sumut memanggil pemilik Stasiun Pengisian Bahan Bakar Umur (SPBU) Batu VII, Tanjung Balai, S Sembiring. Pemeriksaan Sembiring dilakukan setelah sebelumnya penyidik menetapkan satu tersangka dalam kasus tersebut. "Informasinya ada dipanggil pemilik SPBU Batu VII Tanjung Balai terkait kasus jual beli BBM bersubsidi. Dipanggil berdasarkan pengakuan tersangka (Muslim, red)," sebut seorang sumber di kepolisian yang tidak ingin disebutkan namanya, Selasa (30/7). Sementara, informasi diproleh

wartawan, terungkapnya kasus jual beli BBM bersubsidi itu bermula dari kecurigaan personel Subdit I/ Indang Ditreskrimsus Polda Sumut dengan aktivitas Muslim cs. Kemudian, petugas melakukan penyelidikan dan berhasil meringkus empat anggota Muslim (mafia solar) ketika membeli BBM tersebut di SPBU Batu VII Tanjung Balai pada Jumat (12/7) lalu. Dari situ, penyidik melakukan pemanggilan terhadap Muslim dan menetapkannya sebagai tersangka. Dalam kasus ini, petugas berhasil mengamankan empat anggota Muslim, yakni dua sopir dan dua kernet serta beberapa drum putih dalam mobil box merah dan satu unit truk Colt Diesel. Namun belakangan, penyidik

menangguhkan Muslim bersama empat anggotanya. Sedangkan pemilik SPBU Batu VII, Tanjung Balai S Sembiring diperiksa hanya sebagai saksi. Kasubdit I/Indang Ditreskrimsus, Kompol Akala ketika dikonfirmasi membenarkan penangkapan tersebut. Kasus tersebut masih diproses. "Satusnya lanjut, antara pembeli dan penjual kasusnya kita lanjut. Tapi, kalau yang lain-lain tanya langsung sama direktur," ujarnya. Disinggung soal tersangka Muslim dan empat anggotanya telah ditangguhkan, Akala tidak berkomentar dan meminta awak media bertanya langsung kepada Direktur Reskrimsus Polda Sumut Kombes Pol Rony Samtana.(DA)

Polisi Ciduk Suami Pembunuh Istri Labura-andalas Personel Unit Reskrim Polsek Kualuh Hulu melakukan cek tempat kejadian perkara (TKP) usai mendapatkan laporan dari warga atas tewasnya Irmayani br Sianipar (29), yang sempat diduga bunuh diri di kediamannya Dusun l Desa Damuli Pekan, Kecamatan Kualuh Selatan, Kabupaten Labura, Senin (29/7) sekira pukul 02.00. Tim Unit Reskrim Polsek Hualuh Hulu dipimpin Kanit Reskrim Ipda Gunawan Sinurat melaksanakan olah TKP di Dusun I Desa Damuli Pekan, dan menemukan tubuh korban berada di kamarnya dalam keadaan telentang di atas tempat tidur dan sudah tidak beryawa lagi. Petugas yang mengamati jasad korban mencurigai kematian korban tidak wajar, sehubungan dengan lidah korban tidak menjulur. Untuk mengetahui penyebab kematian korban, akhirnya tim membawa jenazah guna keperluan

autopsi sekaligus tim melaksanakan serangkaian penyelidikan dan juga mengamankan FSS alias Fadli yang merupakan suami korban guna dilakukan interogasi. "Suami korban ini orang pertama kali melihat korban dalam keadaan sudah tidak bernyawa lagi. Menurutnya, korban ditemukan dalam keadaan gantung diri di dalam kamar," ungkap Kapolres Labuhan Batu, AKBP Frido Situmorang melalui Kapolsek Kualuh Hulu, AKP Asmon Bufitra, Selasa (30/7). Kapolsek menjelaskan, dari hasil autopsi diketahui, jaringan otot dan pembuluh darah di tenggorokan korban yang memar tercekik pada sebelah kanan dan kiri tidak sinkron dengan fakta di lapangan, sehingga dapat disimpulkan besar kemungkinan kematian korban bukan disebabkan gantung diri. Dari penyelidikan kemudian disesuaikan dengan hasil autopsi

serta berdasarkan introgasi saksisaksi, tim menduga kuat matinya korban bukan karena gantung diri, melainkan dibunuh dan pelakunya adalah suami korban. Kemudian tim melakukan interogasi dan pendalaman kembali kepada FSS untuk mengejar setiap alibi pembelaan diri yang disebutkannya. Selanjutnya dari hasil serangkaian penyelidikan yang telah dilakukan, dapat diketahui pelakunya adalah benar suami korban sendiri. "Dari hasil interogasi diketahui tersangka adalah penghisap sabu aktif. pelaku memiliki 2 orang anak yang masih kecil, yaitu umur 1 tahun dan 4 tahun," jelasnya. Sebelum membunuh korban, pelaku terlebih dahulu bertengkar dengan istrinya dan selanjutnya mencekik leher korban sampai lemas menggunakan kedua tangan sampai korban meninggal dunia dan tidak bergerak lagi.(GOS)

Tiga Pencuri Motor Dihajar Warga Delitua Medan-andalas Nasib apes dialami tiga tersangka pencurian kendaraan bermotor (curanmor). Mereka babak belur setelah dihajar warga yang memergoki aksinya. Kejadian ini dialami Ef (26), warga Jalan Halat Gang Tawalif, MF (20), warga Jalan Paduan Tenaga Gang Ternak dan DS (23), warga Jalan Halat Medan. "Kita amankan tiga tersangka yang kedapatan warga sedang mengambil sepeda motor milik warga," ujar Kapolsek Delitua, Kompol Efrianto didampingi Kanit Reskrim Iptu Idem Sitepu, Selasa (30/7).

Dikatakan Efrianto, kejadian itu pada Minggu (28/7) pagi di Jalan Cempaka Sari Kedai Durian Kecamatan Delitua, Deli Serdang. Saat itu, korban Abdul Ghani Angkat (49), hendak masuk ke dalam rumahnya dan meninggalkan sepeda motor Honda Beat nomor polisi BK 5660 AES miliknya di halaman depan. "Dua pelaku melintas dan melihat sepeda motor tersebut terparkir dengan kunci kontaknya lengket di sepeda motor," ujarnya. Kesempatan itu tak disia-siakan ketiganya. Tanpa pikir pan-

Pembakar Istri di Kafe Ditangkap Polres Binjai Binjai-andalas T Raja Aceh alias Dedek (32), warga Jalan Abdul Hamid Noor, Lingkungan II, Kelurahan Tangsi, Kecamatan Binjai Kota ditangkap aparat Unit PPA Polres Binjai. Informasi dihimpun, penangkapan Dedek terkait kasus tindak pidana kekerasan (fisik) dalam rumah tangga (KDRT) sebagaimana dimaksud pada pasal 44 ayat (2) UU RI No 23 tahun 2004 tentang Penghapusan KDRT, yang mengalami luka bakar mencapai 45 persen. "Penangkapan terhadap pelaku

berdasarkan laporan orang tua korban Karim Musa pada 1 Mei 2019 ke polisi," ungkap Kepala Sub Bagian Humas Polres Binjai, Iptu Siswanto Ginting, kemarin. Siswanto menjelaskan, korbannya Juliana Riska (25) warga yang sama, dan merupakan istri tersangka Dedek. "Jadi, peristiwa penganiayaan itu terjadi pada Selasa (30/4) lalu sekitar pukul 19.00 WIB. Korban sedang berada di salah satu kamar Kafe Idola Jalan Tengku Amir Hamzah, Dusun 1 Purnama Sari,

jang, para pelaku ini langsung membawa kabur sepeda motor berwarna putih tersebut. "Namun naas, saat hendak membawa kabur, aksi ketiganya dipergoki korban dan meneriaki maling," terang Efrianto. Warga sekitar yang mendengar teriakan itu langsung mengejar para pelaku dan menghakiminya. Akibatnya, ketiga pelaku mengalami luka di sekujur tubuhnya. "Saat ini, ketiga pelaku beserta dengan barang bukti sudah kita amankan di Mako guna proses hukum," pungkasnya.(MTC)

Desa Tandem Hulu Dua, Kecamatan Hamparan Perak, Kabupaten Deli Serdang," jelas Iptu Siswanto. Tiba-tiba, lanjut Iptu Siswanto, pelaku mendatangi korban lalu menyiram bensin dan menghidupkan mancis hingga api langsung menyambar ke tubuh korban. "Melihat api berkorbar di tubuh korban, pelaku berusaha memeluk korban agar api padam," terang Iptu Siswanto. Akibat perbuatan pelaku, korban mengalami luka bakar mencapai 45 persen dengan kedalaman derajat II dan diopname di RS Djoelham Binjai, namun akhirnya dirujuk ke RS Royal Prima dan dirujuk ke RS Adam Malik Medan. (BSC)

Belasan Kali Beraksi, Residivis Jambret Terkapar Ditembak Medan - andalas Dua pelaku jambret (penjahat jalanan) yang telah beraksi belasan kali di Kota Medan, diringkus personel Polsek Medan Helvetia, Minggu (28/7). Keduanya terpaksa dilumpuhkan dengan timah panas karena memberikan perlawanan dan berusaha kabur. Selanjutnya, kedua tersangka diboyong ke Rumah Sakit Bhayangkara Medan untuk mendapat perawatan medis. Sedangkan barang bukti belasan tas wanita, sepeda motor dan lainnya diamankan ke Mako Polsek Helvetia. Informasi di lapangan menyebutkan, penangkapan terhadap pelaku ALF (18), warga Jalan Cempaka Gang Mawar - Gaperta Ujung, Kecamatan Medan Helvetia dan FAD (19), warga Jalan Gaperta Ujung Blok 5 Kecamatan Medan Helvetia, berawal dari laporan tiga warga. Dalam laporannya, ketiga korban, yakni Titien Sumarni, Rah-

masari dan Remian Pakpahan mengaku dijambret dua pemuda berboncengan sepeda motor di kawasan Jalan Gatot Subroto Medan. Selanjutnya, petugas melakukan penyelidikan di lapangan hingga identitas para pelaku diketahui. FAD sedang berada di seputaran Jalan Sedayu III Dusun 5 Desa Krio, Kecamatan Medan Sunggal. Tanpa perlawanan, FAD berhasil ditangkap, dan mengakui perbuatannya dilakukan selalu bersama temannya ALF. Petugas menangkap ALF yang merupakan residivis kasus yang sama itu di Jalan Mencirim Kecamatan Sunggal. Saat dilakukan pengembangan untuk mencari tersangka lain, kedua pelaku ini mencoba melarikan diri dan melawan petugas sehingga diberi tindakan tegas terukur. Keduanya terkapar bersimbah darah dan mengerang kesakitan. Plt Kapolsek Medan Helvetia, Kompol P Hutahaean didampingi Panit Reskrim Iptu S Sebayang

Selasa (30/7) mengatakan, kedua tersangka mengaku telah menjambret tas dan handpone milik ketiga korban. "Para korban mengalami kerugian materi di atas dua juta," akunya. Setelah diperiksa intensif, pelaku mengaku sudah lebih tiga kali menjambret. "Dari pengakuan mereka, sudah 12 kali beraksi menjambret. Tapi masih kita dalami lagi karena kita menduga sudah lebih," ucapnya. Kapolsek mengaku, kedua tersangka terpaksa ditembak karena berusaha melarikan diri saat pengembangan. "Keduanya sudah mendapatkan perawatan dan saat ini sudah di Mako Polsek Medan Helvetia," uangkapnya. Selain pelaku, petugas menyita barang bukti berupa 17 tas wanita yang diduga hasil kejahatan dan 2 unit sepeda motor. "Dikenakan pasal 365 KUHP tentang pencurian dengan kekerasan ancaman hukuman 9 tahun penjara," ujarnya. (MTC)

Dua tersangka pengedar ganja diamankan bersama barang bukti.

Dua Terduga Pengedar Ganja Ditangkap Labuhan Batu-andalas Dua pria terpaksa harus berurusan dengan Satuan Reserse Narkoba Polres Labuhan Batu. Ini setelah petugas menemukan narkotika jenis ganja dari keduanya, Senin (29/ 7) malam. Keduanya adalah, TR (22) dan KP (37). Dari pelaku TR, petugas mengamankan 2 bungkus kertas kecil berisi ganja dengan berat 2,02 gram, 3 lembar kertas tiktak dan 1 HP Nokia. Sedangkan dari KP (37), petugas mengamankan 1 tas ransel, 1 bungkus plastik hitam berisikan ganja

dengan berat 500 gram, 1 kotak rokok, 1 bungkus kertas berisikan ganja dengan berat 4,71 gram, 1 bungkus tiktak dan 1 buah HP Nokia warna hitam. Kini, warga Dusun Aek Tolang, Desa Tanjung Medan, Kelurahan Bilah Barat, Kabupaten Labuhan Batu itu resmi menjadi tahanan Satuan Reserse Narkoba Polres Labuhan Batu. Kapolres Labuhan Batu, AKBP Frido Situmorang melalui Kasat Narkoba, I Kadek Hery Cahyadi, Selasa (30/7) menjelaskan, penangkapan terhadap kedua tersangka

berawal dari informasi masyarakat tentang maraknya peredaran narkotika jenis ganja di Dusun Aek Tolan, Kecamatan Bilah Barat. "Setelah diinterogasi, tersangka TR mengakui ganja tersebut diperolehnya dari KP. Selanjutnya petugas melakukan pengembangan ke rumah KP dan menemukan sejumlah barang bukti ganja," bebernya. Pelaku KP mengakui bahwa ganja tersebut diperolehnya dari pria berinisial S. Namun pelaku S, belum ditemukan. "Tim saat ini tengah melakukan pengembangan kasus ini," jelasnya.(GOS)

Penjambret Tersungkur Dilawan Kaum Hawa Medan-andalas Aksi heroik Artati Harahap (43), bisa ditiru kaum hawa lainnya. Wanita tersebut berhasil menggagalkan aksi perampokan yang dilakukan Yogi Ramadhan (19), warga Jalan Ir H Juanda Gang Sentosa, Kelurahan Sei Mati Medan Maimun, Minggu (14/7) sekira pukul 08.30 WIB. Korban, warga Jalan Ir H Juanda Baru itu sempat saling tarik handphone (HP) miliknya dengan tersangka yang berusaha merampasnya. Beruntung, tersangka kalah kuat hingga membuatnya tersungkur dan mencium aspal. Kapolsek Medan Kota, Kompol Revi Nurvelani melalui Kanit Reskrim Iptu M Ainul Yaqin, Selasa (30/7) menjelaskan, peristiwa ini terjadi di pinggir Jalan Brigjen Katamso, Gang Budiman, Kelurahan Sei Mati, Kecamatan Medan Maimun. Saat itu, korban hendak membayar belanjaannya didatangi pelaku, lalu berusaha merampas HP Xiaomi Redmi 5A warna abu-abu hitam dari tangan korban. "Kemudian pelaku mencoba kabur dengan sepeda motor yang dikendarainya," jelas Yaqin. Tapi, korban mengejar pelaku sambil meneriakinya maling. Korban berhasil menangkap pelaku,

Petugas mengapit tersangka yang memegang barang bukti. hingga mereka saling tarik. "Akibat tarikan korban, pelaku terjatuh hingga mengalami luka pada kedua lutut dan lengan kanannya," terangnya. Peristiwa itu kemudian dilaporkan warga hingga pihaknya menda-

tangi tempat kejadian perkara (TKP) mengamankan tersangka. "Saat ini pelaku sudah kita tahan untuk pemeriksaan lebih lanjut. Kita juga mengamankan barang bukti satu unit HP milik korban," pungkasnya.(DA)

Terdakwa Lem Setan Palsu Hanya Dituntut Percobaan TERDAKWA Nyo Seng Tjoan alias Acuan (56), pemilik 125 ribu Lem merek SI A NO KU RI DO atau sering disebut 'Lem Setan', akhirnya dituntut pidana penjara selama 1 tahun dengan masa percobaan 2 tahun di PN Medan, Selasa (30/7). "Meminta kepada Majelis Hakim yang mengadili perkara agar menghukum terdakwa Nyo Seng Tjoan alias Acuan karena terbukti secara sah dan meyakinkan melanggar pasal pidana dalam Pasal 102 Undang-undang Nomor : 20 Tahun 2016 tentang Merek dan Indikasi Grafis dengan hukuman penjara selama 1 tahun dengan masa percobaan selama 2 tahun," ujar Jaksa Kejati Sumut Randi Tambunan. Terdakwa juga sama sekali tidak dibebankan biaya denda. Padahal, kasus ini diperkirakan merugikan korban pemilik merek, PT Putra Permata Maju mencapai Rp 625 juta. Dalam ketentuan pidana pasal 102 ini, seharusnya terdakwa dapat dikenakan penjara selama 1 tahun dan denda paling banyak Rp 200 juta. Terdakwa tampak tenang menanggapi tuntutan tersebut hingga selesai pembacaan tuntutan Jaksa Penuntut Umum (JPU) selesai. Dalam tuntutannya, hal yang memberatkan terdakwa Acuan adalah karena telah melanggar Hak

Terdakwa Lem Setan palsu mendengar tuntutannya di PN Medan, Selasa (30/7). Atas Kekayaan Intelektual (HaKI) dan merugikan pemilik merek. "Hal yang meringankan, karena terdakwa belum pernah dihukum," kata jaksa. Seusai dituntut, Hakim Ketua Djaniko bertanya kepada terdakwa Acuan untuk menanggapi. Dalam sidang itu, salah seorang kuasa hukum terdakwa, Simorangkir meminta waktu untuk mempersiapkan nota pembelaan. Majelis hakim menunda persidangan dengan agenda pleidoi (nota pembelaan) pada 13 Agustus 2019. Seusai persidangan, saat dikonfirmasi terkait tuntutan percobaan tersebut, JPU Randi berdalih tak tahu menahu soal nota tuntutan tersebut. "Berapa ya tuntutanya tadi, nggak tahulah aku bang, aku cuma bacakan sajanya.

Yang buat itukan pimpinan," tandasnya. Sebelumnya, Jaksa Randi juga sempat mendapat teguran keras dari Hakim Djaniko Girsang karena tiga kali sidang ditunda dengan alasan Rencana Tuntutan Jaksa (Rentut) belum turun. Bahkan, Djaniko sempat menyebut, tertundanya kasus ini sudah melanggar asas peradilan. Terdakwa Acuan dilaporkan ke Polda Sumut pada 15 Oktober 2018 oleh Direktur PT Putra Permata Maju Perkasa, Dicky Pramono Peh selaku pemilik lisensi lem merek SI A NO KU RI DO dan logo G yang asli, menemukan lem dengan tulisan merek SI A NO KU RI DO dan logo G yang palsu diperdagangkan terdakwa.(AFS)


EKONOMI 6 Tiga Motor Teranyar Honda Laris Manis Bertemu Basuki, Terkelin Minta Tol Medan-Berastagi Rabu

harian andalas | Hal.

31 Juli 2019

GIIAS 2019

Medan-andalas Belum lama diluncurkan, tiga sepeda motor teranyar PT Astra Honda Motor (AHM) yaitu Honda ADV150, Honda Monkey, dan Honda Genio berhasil memikat konsumen dan pecinta sepeda motor di Indonesia. Pada pameran Gaikindo Indonesia International Auto Show (GIIAS) 2019, ketiga model baru ini laris manis terjual hingga mencapai 2.254 unit. Angka ini memberikan kontribusi 79 persen terhadap total penjualan sepeda motor Honda. GIIAS 2019 yang diselenggarakan sejak tanggal 18-28 Juli 2019 di Indonesia Convention Exhibition (ICE) – BSD City, Tangerang menjadi saksi tingginya antusias pengunjung terhadap jajaran sepeda motor Honda yang dipajang. Selama pameran tersebut, Honda berhasil mengukuhkan total penjualan sepeda motor sebanyak 2.852 unit. Honda ADV150 tercatat memberikan kontribusi terbanyak sebanyak 1.802 unit. Tidak hanya menjadi penyumbang terbesar penjualan sepeda motor Honda pada ajang pameran ini, Honda ADV150 juga mendapatkan penghargaan sebagai Favorite Motorcycle Visitor Choice dari penyelenggara. Honda Monkey dan Honda Genio juga menjadi penyumbang penjualan sepeda motor Honda terbanyak selama GIIAS 2019. Honda Monkey yang ikonik menyedot perhatian pengunjung dan berhasil terjual sebanyak 290 unit. Sementara motor skutik casual fashionable Honda Genio berhasil terjual 162 unit. General Manager Sales AHM Ignatius Didi Kwok mengatakan pencapaian penjualan sepeda motor Honda pada pameran otomotif GIIAS

Tiga sepeda motor teranyar PT Astra Honda Motor Honda ADV150, Honda Monkey, dan Honda Genio berhasil memikat konsumen dan pecinta sepeda motor di Indonesia pada pameran GIIAS 2019.

2019 mencerminkan kepercayaan konsumen terhadap sepeda motor Honda sebagai moda transportasi yang sesuai dengan gaya hidup konsumen yang beragam. "Terima kasih kepada para pengunjung GIIAS untuk dukungan dan kepercayaannya terhadap sepeda motor Honda," ujar Didi Kwok Sementara itu Leo Wijaya, Direktur PT Indako Trading Coy selaku main dealer Honda di wilayah Sumut mengungkapkan respon positif masyarakat terhadap motor Honda menjadi menjadi inspirasi untuk terus berupaya menghadirkan sepeda motor yang sesuai dengan kebutuhan serta gaya hidup konsumen, serta memberikan pelayanan purnajual terbaik bagi konsumen di seluruh Tanah Air. Honda ADV150 merupakan skutik penjelajah jalanan canggih berdesain futuristik dan manly, serta sarat dengan kenyamanan. Didukung dengan mesin 150cc, Honda ADV150 dilengkapi beragam fitur canggih seperti Two Step

Adjustable Windscreen, ruang penyimpanan sebesar 28 liter, serta sistem full digital panel meter yang dapat menampilkan berbagai informasi. Honda Monkey menjadi motor yang unik dan ikonik dengan konsep Iconic-Fun Bike. Diperkenalkan pertama kali pada tahun 1961, model ini terus bertahan karena desainnya yang ikonik dan dimensinya yang compact, serta bobot yang ringan sehingga sangat menyenangkan digunakan untuk berkendara. Mesinnya yang berperforma tangguh juga menjanjikan pengendalian yang mudah saat berkendara. Sedangkan Honda Genio merupakan pilihan skutik terbaru yang hadir pertama kali pada akhir Juni 2019. Memiliki desain casual dan fashionable serta ukuran bodi yang compact, performa lebih baik serta beragam fitur yang lengkap seperti soket charger untuk mengisi daya smartphone, layar display yang menyajikan beragam informasi, dan lampu LED.(SIONG)

Kabanjahe-andalas Menteri Pekerjaan Umum dan Perumahan Rakyat (PUPR) Basuki Hadimuljono mengaku akan mempercepat pembangunan infrastruktur di sembilan kabupaten/ kota yang mengelilingi Kawasan Strategis Pariwisata Nasional (KSPN) Danau Toba, termasuk Kabupaten Karo. Tahun depan anggaran sebesar Rp2,4 triliun siap dikucurkan untuk mengubah kawasan wisata Danau Toba. Dirincikan, alokasi dana tersebut akan disebar untuk empat bidang yakni sumber daya air sebesar Rp111,26 miliar, bina marga Rp1,01 triliun, cipta karya Rp879,86 miliar, dan perumahan Rp422,11 miliar. Hal itu diungkapkan Basuki Hadimuljono saat bincangbincang dengan Bupati Karo, Terkelin Brahmana SH di sela acara pertemuan kepala daerah se-kawasan Danau Toba dengan Presiden Jokowi di Hotel Esther Silangit, Kabupaten Tapanuli Utara, Senin malam (29/7). Basuki mengatakan Kabupaten Karo juga menjadi perhatian pihaknya dalam pembangunan infrastruktur kawasan Danau Toba. “Dermaga Tongging sedang tahap proses tender (lelang-red). Tahun ini, dermaga di sana (Tongging)

andalas|robert tarigan

Menteri PUPR Basuki Hadimuljono dan Bupati Karo Terkelin Brahmana SH di Hotel Esther Silangit, Taput.

tahap I sudah akan dibangun dan nanti tahap II akan diselesaikan di tahun depan,” ujarnya. Selain dermaga, sambung 'panglima infrastruktur' Jokowi itu, juga akan dibangun gedung terminal dan kantor, areal parkir, fasilitas perpindahan moda dan pedestrian serta penataan dan pembangunan fasilitas penunjang lainnya di area darat. Bupati Karo Terkelin Brahmana didampingi Kepala Bappeda Nasib Sianturi berharap sejumlah proyek APBN yang menjadi usulan Pemkab Karo dapat menjadi skala prioritas Kementerian PUPR untuk direalisasikan. “Saat ini sedang berlangsung proyek pelebaran Jalan Letjen Djamin Ginting antara Kabanjahe – Bts Simpang

DIJUAL RUMAH

DISEWAKAN GUDANG 1 unit gudang di Jl. Letda Sujono, Lok. Strategis, Listrik, air, LT. 15 x 46, LB. 12 x 30, Harga Rp. 80 jt / Nego. Hub.

DIJUAL SATU UNIT RUMAH BERLOKASI DI JL. SUMBAWA I NO.54, KOMP MARELAN INDAH DENGAN LUAS BANGUNAN 352 M2, LUAS TANAH 701M2, PLN,PAM DAN STATUS SHM. HUBUNGI . 081376213270

0853.6173.0505

DIJUAL RUMAH 2 LANTAI PERMANENT - Luas tanah dan bangunan 67 m², SHM, 2 KT, 2 KM, dapur + kitchen set + kompor set.

KOST 20 E - Kost 20 E (lantai dasar), Luas 4 x 20 m² = 39 jt/tahun (nego). - Kost 20 E, kamar AC, isi lengkap Rp. 1,5 jt/nego. Harian/bulanan, Jl. Karya Pembangunan No. 20 E Polonia (belakang Hermes Place Polonia).

Hub. 0813.1036.7296, 0852.6105.9263

- Dinding wallpaper, ada balkon, garasi di bawah balkon, kamar mandi atas ada pemanas air, jemuran kain di belakang atas. Di Perumahan Gatsu Town Jl. Proyek Aluminium No. 1, Gatot Subroto Kec. Helvetia (di blkg. Ktr. Imigrasi) Medan. Pemilik langsung Ibu FONI MEGA, Harga 650 jt/nego. HP. 0812.1586.7778

Web.: www.kost

INDEKOST

Di daerah Jl. Turi Medan, daerah Teladan dekat kampus UISU, Kampus ITM, Kampus UMSU, Kampus STT Harapan. Alamat Lengkap: Jl. Turi, Gang UISU No. 25 Medan. Pas dibelakang Kampus UISU. Khusus untuk Pria (Laki-laki). Hubungi Erix. (0813-6155-8325) (0831-98884815)

DIJUAL CEPAT (BU) - 1 unit rumah tinggal 3½ tgkt beserta tanah ± 333 m², siap huni, 3 Kt, 2 Km lengkap air, listrik, AC, SHM. - 1 unit rumah tinggal 2 tgkt, 2 Kt, 2 Km, Uk. 4,5 x 14 m, SHM, siap huni. - 1 unit rumah tinggal 2½ tgkt, 4 Kt, 3 Km, Uk. 4,5 x 14 m, SHM, siap huni, sudah ada perabot. - 1 unit rumah tinggal 2 tgkt uk. 4x14 m beserta tanah ± 280 m², SHM. - 1 unit rumah tinggal 2 tgkt Uk. 6 x 16 m, type 96, siap huni, SHM. Semua di Jl. Karya - 1 unit Condominium Cambridge Tower Picasso, Lantai 7, uk. 200 m, ada taman, 3 Kt, 2 Km. - 1 unit rumah tinggal uk. 6x18, type 100, 2 tgkt, 3 Kt, Komp. Taman Ubud Pasar Merah. Hub. 08126

07 7073 081 160 71 388

Ujung Aji, Berastagi. Kami berharap agar Kementerian PUPR bisa menuntaskan pelebaran jalan nasional itu di tahun 2020,” ujar Terkelin. Selanjutnya, mengatasi kemacetan parah yang kerap terjadi di Jalan Medan–Kabupaten Karo, Terkelin berharap pembangunan tiang pancang untuk Jembatan Layang Kelok 11 pada dua titik di jalan alternatif Medan - Berastagi yang sudah di-entry di Musrembangnas 2020 – 2024, tahun depan sudah bisa dieksekusi. Begitu juga dengan pembangunan Tol Medan–Berastagi yang sudah sangat mendesak. Terkelin tidak bosanbosannya dalam setiap kesempatan meminta kepada pemerintah pusat agar pembangunan ruas tol itu terealisasi.

Terkait dengan pembangunan Dermaga Tongging, menurutnya sangat penting segera diwujudkan. Hal ini bertujuan meningkatkan kunjungan wisatawan ke Kabupaten Karo, khususnya ke Tongging. Termasuk juga penataan kawasan objek wisata Penatapen Air Terjun Sipiso-piso yang menjadi ikon KSPN Danau Toba bagian utara. Pada kesempatan tersebut, Basuki Hadimuljono meminta Bupati Karo dan Dirjen Cipta Karya Kementerian PUPR Dr Ir Danis Hidayat yang saat itu mendampingi Basuki untuk saling tukar kontak person demi memudahkan koordinasi. Selanjutnya, Terkelin meminta Kepala Bappeda Karo Nasib Sianturi langsung menjalin komunikasi dan koordinasi dengan Danis Hidayat. Sementara itu memanfaatkan kesempatan bertemu yang singkat, Nasib Sianturi juga menyempatkan berbincang dengan Menteri Pariwisata Arief Yahya. "Tadi Pak Menteri Arief, mengatakan penataan objek wisata kawasan Sipiso-piso sudah final akan dikerjakan tahun 2020. Sesuai usulan Pemkab Karo, terdapat lima item yakni, pengembangan jalur pedestrian kayu artistik, viewing point, revitalisasi kedai kopi, revitalisasi kios pedagang, revitalisasi restoran. "Konsep dan desainnya sudah siap,” ujarnya kepada wartawan. Selain itu, tambah Sianturi, pembangunan Dermaga (Pelabuhan) Tongging sedang proses tender untuk tahun 2019. Dikerjakan dalam dua tahap (2019/2020). (RTA)


Rabu 31 Juli 2019

EKONOMI 7 Pemerintah Sepakat Iuran BPJS Kesehatan Naik harian andalas | Hal.

Jakarta-andalas Pemerintah menyatakan sepakat menaikkan iuran program Jaminan Kesehatan Nasional (JKN) yang diselenggarakan BPJS Kesehatan. Upaya ini sekaligus untuk menekan defisit anggaran eks PT Askes (Persero) tersebut. Wakil Presiden Jusuf Kalla menegaskan kenaikan iuran BPJS Kesehatan telah dibahas

Tongdun Sah Tercatat di OJK Sebagai Penyedia Teknologi IKD bagi Perusahaan Fintech Jakarta-andalas PT Tongdun Technology Indonesia (Tongdun) Senin (29/7) mengumumkan bahwa perusahaannya telah tercatat di Otoritas Jasa Keuangan (OJK) sebagai penyedia teknologi Inovasi Digital Keuangan (IKD). Dengan otorisasi ini Tongdun sudah dapat bekerja sama dengan perusahaan layanan teknologi keuangan yang terdaftar di OJK. Menurut Surat Keputusan OJK tertanggal 15 Juli 2019, Tongdun disebut telah memenuhi semua ketentuan dalam Peraturan OJK No 13/2018 dan hukum yang berlaku. Tongdun dikategorisasikan sebagai penyedia IKD dalam klaster Credit Scoring. Selanjutnya, Tongdun dimasukkan sebagai sampel objek dalam proses Regulatory Sandbox (prototype). Regulatory Sandbox adalah suatu instrumen dan proses akreditasi formal, yang dipakai oleh OJK untuk menguji model bisnis, produk, layanan, dan teknologi yang digunakan oleh suatu perusahaan financial technology (fintech). Komitmen yang kuat dari Tongdun untuk mengikuti proses Regulatory Sandbox adalah penegasan kembali dedikasi perusahaan terhadap market Indonesia. Dalam proses Regulatory Sandbox di OJK, solusi Tongdun berada di dalam kategori credit scoring. Tongdun mengadopsi pendekatan yang unik dan kreatif dalam menjalankan pemeringkatan risiko kredit dengan menggabungkan perilaku konsumen di area e-commerce, traveling, Internet, informasi media sosial, dan variabel-variabel lain yang punya stabilitas tinggi dan hasil prediksi yang kuat.

Sebagai perusahaan intelligent analytic terkemuka, Tongdun Technology telah meraih sukses besar di Asia, di mana solusi dan aplikasinya telah diimplementasikan oleh para perusahaan top di sektor perbankan dan keuangan. Saat institusi-institusi keuangan mulai melakukan perjalanan transformasi digital mereka, solusi dan kemampuan analisis dari Tongdun memungkinkan perusahaanperusahaan ini mengambil keputusan yang lebih baik di berbagai bidang, seperti penjaminan, akuisisi pelanggan, manajemen pelanggan dan pengumpulan. “Solusi Tongdun menyoroti kekuatan analitik dari teknologi inti kami, sehingga konsumen kami bisa melakukan penilaian risiko secara presisi dan akurat selama proses peninjauan pinjaman, menentukan batasan pinjaman, memperbarui pinjaman, dan tingkatan lain dalam siklus manajemen kredit, untuk mencapai tingkatan kontrol risiko tertentu,” kata Jackal Ma, Co-Founder & Partner Tongdun Technology. “Teknologi Tongdun dan kemampuan analisisnya akan menjadi mekanisme pertahanan yang kuat untuk melindungi platform P2P lending, fintech, platform microfinance, perbankan, dan pembiayaan UKM di Indonesia, terhadap ancaman penipuan. Kami tidak hanya ingin tumbuh lebih besar, tapi juga menjadi bagian dari tim pelopor yang membangun ekosistem credit scoring di Indonesia dan kami sangat yakin bahwa pengetahuan kami yang mendalam dan pengalaman melayani industri keuangan di kawasan Asia akan sangat bernilai di Indonesia.” (GUS/REL)

dalam rapat internal bersama Presiden Joko Widodo (Jokowi) di Istana Kepresidenan, Senin (29/7). "Prinsipnya, kami setuju. Namun, perlu pembahasan lebih lanjut. Pertama, kami setuju untuk menaikkan iuran," ujarnya di Kantor Wakil Presiden, Selasa (30/7). Namun demikian, hingga kini pemerintah belum menentukan besaran kenaikan iuran BPJS Kesehatan. Menurut JK, ada tim yang akan mengkaji besaran yang layak untuk iuran tersebut. "Nanti dibahas oleh tim teknis dan akan dilaporkan pada rapat berikutnya," kata JK.

Sebagai informasi, iuran BPJS Kesehatan untuk ruang perawatan kelas III sebesar Rp25 ribu per orang. Kelas II sebesar Rp51 ribu, dan kelas I sebesar Rp80 ribu. Selain kenaikan iuran, lanjut JK, dalam rapat juga membahas perbaikan manajemen, khususnya pada sistem kontrol BPJS Kesehatan. Jokowi disebut telah setuju dengan perbaikan tersebut. Sistem kontrol ini, kata dia, akan melibatkan pemerintah daerah karena selama ini BPJS Kesehatan kesulitan mengontrol lebih dari 200 juta peserta. "Kami setuju BPJS itu

diotonomkan ke daerah, sama dengan pemerintah. Karena tak mungkin suatu instansi bisa mengontrol 200 juta lebih anggotanya. Harus didesentralisasi, sehingga sistemnya lebih dekat, orang lebih mudah melayani masyarakat," tutur JK. Ia meyakini upaya tersebut mampu menekan defisit anggaran BPJS Kesehatan yang mencapai Rp28 triliun. "Itu yang disetujui kemarin, akan dikaji lagi jumlahjumlahnya, cara-caranya, berapa besarnya iurannya. Tapi setuju naik, besarannya nanti dibahas," tandasnya. (CNNI)

TPKAD Diminta Dorong Tingkatkan Akses Keuangan Masyarakat Medan-andalas Wakil Gubernur Sumatera Utara (Sumut) Musa Rajekshah mengharapkan Tim Percepatan Akses Keuangan Daerah (TPAKD) mampu mengoptimalkan potensi dan sumber dana daerah sehingga dapat mendorong pembangunan ekonomi dan pemberdayaan masyarakat melalui peningkatan akses keuangan masyarakat dan UMKM. Hal itu disampaikan Musa Rajekshah saat menghadiri acara Focus Group Diskusi TPAKD Provinsi Sumut di Hotel Grand Kanaya, Jalan Darussalam, Medan, Selasa (30/7). "Ini merupakan langkah percepatan akses keuangan daerah melalui peningkatan koordinasi dan kerja sama kelembagaan daerah, sebagai upaya untuk mengoptimalkan potensi ekonomi dan sumber dana daerah, dalam rangka memperluas penyediaan pendanaan produktif untuk pelaku UMKM dan

Musa Rajekshah Pembangunan Ekonomi Daerah," ujar Ijek--sapaan akrab Musa Rajekshah. Saat ini di Indonesia telah terbentuk 89 TPAKD yang terdiri dari 32 TPAKD provinsi dan 57 TPAKD kabupaten/kota. Untuk Provinsi Sumut baru terbentuk 2 TPAKD, yaitu TPAKD Provinsi Sumut dan TPAKD Kabupaten Langkat. Wagub berharap TPAKD mampu mendorong pemerintah kabupaten/kota untuk mengindahkan perintah Presiden Republik Indonesia yang tertuang dalam Rencana Pembangu-

nan Jangka Menengah Nasional (RPJMN) 20152019. Di mana salah satu sasarannya adalah penguatan sektor keuangan, meningkatkan akses masyarakat dan UMKM terhadap layanan jasa keuangan formal. Berdasarkan data yang disampaikan Otoritas Jasa Keuangan (OJK), saat ini terjadi kesenjangan akses keuangan antara desa dan kota yang terlihat dari indeks literasi dan inklusi keuangan di perdesaan yang lebih rendah dibandingkan dengan indeks perkotaan. Indeks literasi keuangan di desa hanya sebesar 23,9 persen, lebih rendah hampir 10 persen dibandingkan indeks di kota yang berada di kisaran 33,2 persen. Tingkat inklusi keuangan di desa juga lebih rendah, yaitu hanya 63,2 persen dibandingkan dengan tingkat inklusi di kota sebesar 71,2 persen. "Untuk itu lewat TPAKD harus mampu menggali potensi ekonomi daerah yang dapat dikembangkan dengan menggunakan

produk dan layanan jasa keuangan," harapnya. Ijek juga mendorong TPAKD mengoptimalisasi potensi sumber dana di daerah dalam rangka memperluas penyediaan pendanaan produktif antara lain untuk mengembangkan UMKM, usaha rintisan dan membiayai pembangunan sektor prioritas. Sebelumnya, Kepala OJK Regional V Sumbagut Yusup Ansori mengapresiasi Pemprov Sumut yang telah mengadakan acara ini, sebagai wujud dukungan untuk mendorong perluasan pengembangan TPAKD. Turut hadir di acara tersebut, Kepala Kantor Perwakilan Bank Indonesia Provinsi Sumut Wiwiek Sisto Hidayat, Kepala Dirjen Perbendaharaan Kanwil Kementerian Keuangan Provinsi Sumut Bakhtaruddin, Direktur Pengawasan Lembaga Jasa Keuangan Antonius Ginting, dan Kepala Biro Perekonomian Setdaprov Sumut Ernita Bangun. (WAN)

DIJUAL

Sebidang tanah di Lokasi Taman Malibu Indah Blok G8. Uk. 18 x 26. Bagi yang berminat Hub. 0821 6517 6868, 0877 6941 6018, 0853 7300 8282 (TP)

DIJUAL TANAH Sertifikat Hak Milik L=2166 m², Lok. : Sgt. strategis tepi jalan besar Tanjung Selamat Medan Sunggal. Harga pas Rp. 2 jt/m². Hub. Langsung Pemilik 081 153 9699 (Tanpa Perantara)

DIJUAL 3 TAPAK TANAH

- Uk. P. 101/99 m, L. 21/20 m, LK. 2050 m², terletak di Pematang Biara Kec. P. Labu. - Uk. P. 48 / 53 m, L. 23/22,40 m, LK. 1146 m², terletak di P. Labu Pekan Kec. P. Labu. - Uk. P. 47, 80/50 m, L. 17/24, 50 m, LK. 1014 m², terletak di P. Labu Pekan, beserta 1 unit rmh. permanen. Harga Nego.

Hub. 0852.6191.9800

MURAH..!!

JUAL PAVING BLOCK

PRESS MESIN JL. SM. RAJA KM. 6,7 No. 47 Medan Telp. 061.7850888 HP. 0811 605090

DISEWAKAN Ruko 3½ tkt, (L=184 m²) dan ruko 2 tkt (L=325 m²) di Jl. H.M. Yamin Sp. Jl. Sentosa Baru (dekat Majestik), lok. strategis. Cocok untuk segala usaha khususnya home industry. Hub. 0821 6299 5678 – 0852 9719 4901


Rabu

harian andalas | Hal.

31 Juli 2019

8

Panasnya Serie A Italia

Persaingan 2 Klub Raksasa JADWAL Serie A Italia 2019/ 2020 telah dirilis dan berpotensi terjadinya persaingan scudetto yang sengit jelang akhir musim. Serie A rencananya akan kick off pada 25 Agustus mendatang. Pada pengundian yang dilakukan di kota Milan, Selasa (30/7/2019) dini hari WIB. Juventus, Napoli, Inter Milan, AS Roma, Lazio adalah lima tim yang punya jadwal berat jelang akhir musim. Mereka juga langganan tim yang selalu dapat bersaing di papan atas dalam beberapa musim terakhir. Terhitung sejak pekan ke34, ada duel antara Juventus vs Lazio dan Roma vs Inter. Di saat bersamaan, Napoli cuma bertemu Udinese dan Milan menjamu Bologna. Di pekan ke-35, Milan, Inter, Roma, dan Juventus justru dihadapi laga tricky. Milan bertandang ke markas Sassuolo, Inter vs Fiorentina, Roma bertamu ke SPAL dan Juventus ke markas Udinese. Juventus bertemu Sampdoria di pekan ke-36. Bianconeri kalah 0-2 pada pertemuan terakhir melawan Sampdoria. Pada saat bersamaan Milan akan jumpa Atalanta dan Roma vs Fiorentina. Si Nyonya Tua punya potensi sedikit relaks di pekan ke-37 ketika cuma menghadapi Cagliari. Di sisi lain pada rival harus kerja keras sebab Napoli bertemu Inter, Sampdoria vs Milan, dan Torino vs Roma. Pekan ke-38 Serie A akan sangat menarik jika sampai tahap ini belum ada tim yang memastikan diri merebut scudetto. Pekan terakhir akan mempertemukan Atalanta vs Inter, Juventus vs Roma dan Napoli vs Lazio. Pelatih Roma, Paulo Fonseca, menyambut baik hasil undian yang mempertemukan timnya dengan Juve di pekan terakhir. Dia merasa itu akan menentukan untuk ambisi kedua tim. "Saya percaya melawan Juventus di akhir bisa menentukan untuk ambisi kedua tim. Itulah hasil undian dan

mungkin akan menentukan," kata Fonseca. Salah satu momen yang patut dinantikan adalah pertemuan antara dua klub raksasa, Juventus dan Inter Milan akan digelar pada pekan ketujuh 6 Oktober mendatang, di mana Nerazzurri akan bertindak sebagai tuan rumah. Duel yang kerap disebut sebagai Derby d'Italia itu sedang dinantikan karena kehadiran dua sosok penting di kursi kepelatihan masing-masing tim, yakni Maurizio Sarri dan Antonio Conte. Keduanya sama-sama pernah melatih Chelsea dan sedang dihadapkan dengan beban berat. Maurizio Sarri memutuskan untuk gabung Juventus pada bulan Juli lalu. Mantan pelatih Napoli tersebut diharapkan bisa melanjutkan tongkat prestasi yang telah dijaga pelatih sebelumnya, Massimiliano Allegri, selama lima tahun lamanya. Sementara itu, Antonio Conte juga diharapkan bisa menjadi harapan Inter Milan untuk bangkit dan menjadi pesaing serius bagi Juventus. Perlu diketahui bahwa pria berumur 49 tahun itu selalu menyumbang gelar pada musim perdananya bersama dua klub terakhir. Keseruan Serie A mulai terlihat pada pekan kedua. Juventus dihadapkan dengan pesaing utamanya dalam dua tahun terakhir, Napoli, di Allianz Stadium. Selain itu, ada juga laga historis Derby della Capitano yang mempertemukan dua klub ibukota, Lazio dan AS Roma. (DTC.BN)

Adu Kuat Zidane dan Bale

DIPECAT ATAU BERTAHAN Peluang Gareth Bale untuk bertahan dan memiliki masa depan di Real Madrid dinilai sangat terbuka. Sebab, posisi Zinedine Zidane dinilai tidak begitu kuat dan rawan dipecat pada tengah musim. GARETH Bale tidak mendapat tempat ideal di era kepelatihan Zidane pada musim 2019/2020. Bahkan, sang pelatih sudah memberi keterangan jika Bale boleh pindah, lebih cepat lebih baik. Sementara, dalam kesempatan terpisah, Gareth Bale mengaku ingin bertahan di Real Madrid. Dia masih punya kontrak dan tidak ingin kehilangan potensi gaji besar yang diberikan Madrid dan sejauh ini belum juga membuat keputusan. Analis Sky Sports, Dharmesh Sheth, mengatakan jika peluang bagi Gareth Bale untuk bertahan di Real Madrid sangat besar. Apalagi, dia menilai tidak ada jaminan jika Zidane akan tetap bertugas untuk waktu yang lama. "Gareth Bale masih punya kontrak dan rata-rata masa jabatan pelatih Real Madrid adalah 18 bulan. Apakah Gareth Bale berpikir dia akan

bertahan lebih lama daripada Zidane untuk kali kedua? Dia sudah pernah melakukannya sekali, mampukah dia melakukannya lagi?," kata Dharmesh Sheth pada program The Transfer Show's. Pada musim 2017/18 lalu, Zidane sejatinya sudah tidak berkenan lagi dengan Bale. Namun, pemain asal Wales memilih bertahan. Pada akhirnya, Bale menjadi pahlawan di final Liga Champions saat melawan Liverpool. Dharmesh Sheth mencium indikasi jika Zinedine Zidane masih ragu dengan keputusannya 'mengusir' Gareth Bale. Hal itu nampak dari masih dimainkannya Gareth Bale dalam beberapa laga pramusim. Bahkan, Bale mampu bermain apik. "Zidane sudah sangat jelas dengan rencananya, dia sudah berkata Bale boleh pergi. Tapi, kemudian dia memainkan Bale beberapa kali di laga pramusim. Zidane harus menjawab mengapa dia ingin melepas Bale," kata Dharmesh Sheth. Gareth Bale sendiri sempat disebut akan pindah ke Tiongkok dan sudah menjalani pendekatan dengan klub Jiangsu Suning. Tetapi, tidak ada kesepakatan yang terjadi. Zinedine Zidane diprediksi bakal dipecat Real Madrid

sebelum Natal tahun ini sejak kembali ke Santiago Bernabeu untuk kedua kalinya pada Maret lalu. Real Madrid menjalani pramusim yang kurang menggembirakan. Dalam tiga laga pramusim kali ini Los Merengues menelan dua kekalahan dan satu kemenangan. Satu-satunya kemenangan diraih lewat adu penalti atas Arsenal. Sedangkan dua kekalahan diderita usai tumbang 1-3 dari Bayern Munchen dan kekalahan telak 3-7 dari rival sekota Atletico Madrid. Dalam pemungutan suara yang dibuat media asal Spanyol, AS, netizen memilih Zidane tidak akan bertahan hingga 25 Desember atau Natal mendatang. Jumlah pemilih itu mencapai 53 persen dari 1.939 akun yang mengikuti polling tersebut. Sedangkan 47 persen lainnya percaya Zidane dapat memberi perubahan kepada klub Ibu Kota Spanyol itu. Pemilihan suara ini diambil usai kekalahan 3-7 Madrid dari Atletico di International Champions Cup (ICC) 2019 di Stadion MetLife pada Sabtu (27/7). Zidane kembali ke Madrid pada pertengahan Maret lalu menggantikan Santiago Solari. Banyak pihak berharap Zidane bisa membangkitkan Madrid yang saat itu tengah terpuruk di musim 2018/2019.

Pada kenyataannya, pelatih 47 tahun itu tidak juga bisa memberikan dampak signifikan untuk Sergio Ramos dan kawankawan. Dalam 11 pertandingan Madrid hanya menang 5 kali dan 4 kali kalah. Kondisi sebaliknya terjadi sebelum Zidane meninggalkan Madrid usai juara Liga Champions 2018. Dalam dua setengah musim Zidane membawa Madrid meraih sembilan trofi, termasuk tiga Liga Champions. Selanjutnya Zidane dan Madrid akan menghadapi Tottenham Hotspur pada Piala Audi di Allianz Arena pada Selasa (30/ 7) dalam rangkaian pramusim 2019/2020. Disisi lain, para pemain Real Madrid terbang ke Jerman untuk berlaga di Audi Cup, hari ini, Selasa 30 Juli 2019. Menariknya, Gareth Bale tidak masuk skuat El Real. selain Bale, Real Madrid juga tidak membawa kiper andalan Thibaut Courtois yang masih pemulihan cedera engkel. Real Madrid akan berlaga di semifinal Audi Cup dengan menghadapi Tottenham Hotspur di Allianz Arena, Munich, malam nanti (23.00 WIB). Setelah menghadapi Spurs, El Real masih akan melakoni dua laga uji coba lagi sebelum memulai LaLiga pada 17 Agustus 2019 mendatang.(BN/CNN/BN)

Hapus Mimpi Buruk

Liverpool Hadapi City

Pembuktian Salah, Fermino dan Alisson LIVERPOOL mencatatkan hasil jeblok di pramusim sejauh ini. Padahal laga kompetitif melawan Manchester City sudah menanti akhir pekan ini. Liverpool dinanti partai kompetitif pertama musim 2019/2020 melawan City di Wembley, Minggu (4/7) malam WIB. Sebelum itu, 'Si Merah' masih punya satu laga pemanasan tersisa yakni melawan Lyon, Kamis (1/8) dinihari WIB. Partai melawan Lyon menjadi kesempatan juara Eropa itu untuk keluar dari tren negatif di pramusim. Anakanak asuh Juergen Klopp ini seperti diketahui tanpa kemenangan di empat pertandingan terakhir. Mereka ditaklukkan Borussia Dortmund 2-3, lalu tumbang 1-2 oleh Sevilla. Sempat berimbang dengan Sporting, anak-anak Merseyside lantas dihajar Napoli 0-3. Klopp sudah mengakui bahwa performa melawan Napoli jauh dari kata memuaskan dan ada sejumlah catatan penting. Bek Liverpool Virgil van Dijk mengamini hal tersebut, menjanjikan perbaikan signifikan di laga lawan City nanti.

"Akan ada lebih banyak hal lagi dari tim ini. Di banyak kesempatan kami juga menunjukkan sepakbola yang menjanjikan dan ada alasan kenapa kami adalah juara Eropa," ungkapnya. Ia menegaskan, mereka harus berada di level top. Kalau kami bermain seperti kemarin itu, kami takkan memenangi Community Shield, sesimpel itu. "Seperti yang saya katakan, musim kami dimulai dengan layak pada Minggu nanti, jadi fokus kami akan berada di sana. Kami pastinya akan siap untuk City," imbuh pemain internasional Belanda tersebut. Mohamed Salah, Roberto Firmino, dan Alisson mulai bergabung dengan skuat Liverpool pada pramusim. Ketiganya akan ikut dalam latihan The Reds di Evian, Prancis. Salah, Firmino, dan Alisson datang terlambat pada pramusim Liverpool. Pasalnya, Salah membela Timnas Mesir di Piala Afrika 2019, sedangkan Firmino serta Alisson memperkuat Timnas Brasil di Copa America 2019. (DTC/BOLA)

Barcelona Boyong Pemain Hebat FULLBACK Barcelona Sergi Roberto mengakui timnya merasakan tekanan yang lebih besar di musim ini. Menyusul hasil buruk di akhir musim 2018/19. Barcelona tidak sukses-sukses amat meskipun berhasil mempertahankan gelar juara LaLiga. Pasalnya, Los Cules kandas secara menyakitkan di dua kompetisi lainnya Liga Champions dan Copa del Rey. Di Eropa, Lionel Messi cs disingkirkan Liverpool di semifinal dengan agregat 3-4, padahal unggul 3-0 di leg pertama. Mimpi buruk tersebut berlanjut di Copa del Rey usai dikandaskan Valencia 1-2 di final. Untuk menebus kegagalan tersebut, Barca berinvestasi besar. Lebih dari 220 juta euro digelontorkan Blaugrana untuk memboyong pemainpemain berbakat macam Frenkie de Jong dan Antoine Griezmann. "Kami memulai musim dengan lebih banyak tekanan daripada musim lalu karena segala hal yang terjadi di akhir musim lalu," kata Roberto. Tapi, lanjutnya, aku juga berpikir kami akan meningkat

selevel. Pemain-pemain baru yang kami datangkan sejauh ini meningkatkan level skuat. De Jong digadang-gadang sebagai penerus Sergio Busquets. Gelandang muda Belanda itu tampil di dua pertandingan pramusim Barcelona saat melawan Chelsea dan Vissel Kobe. "Dia itu pemain yang cocok sekali dengan Barcelona, sudah tampil apik di Liga Champions musim lalu. Dia punya visi yang bagus, sangat baik dalam menguasai bola, sekalipun masih muda dia lebih dari siap untuk bermain dan membantu kami," Roberto menambahkan. Boyong Matteo Darmian Setelah memiliki Frenkie de Jong dan Antoine Griezmann, raksasa La Liga, Barcelona dikabarkan membuat kejutan dengan

memboyong full-back Matteo Darmian dari Manchester United pada musim panas ini. Musim panas ini Barcelona memang tengah mencari seorang bek kiri mumpuni untuk menjadi deputi bagi sang pilihan utama, Jordi Alba. Barca sempat mengaktifkan klausul buyback Marc Cucurella dari Eibar, tapi ia akhirnya dipinjamkan lagi ke Getafe. Karena itu, pencarian akan sosok bek kiri ini kembali berlanjut. Barcelona sendiri sejatinya gencar dihubungkan dengan bek sayap kiri milik Real Betis, Junior Firpo. Namun upaya Blaugrana untuk merampungkan transfer ini menemui banyak halangan. Barca pun kini diklaim tengah mempertimbangkan untuk merekrut Darmian yang memang sudah tak

masuk dalam rencana Ole Gunnar Solskjaer di Manchester United. Darmian dianggap menjadi opsi yang lebih murah bagi Barca ketimbang harus mengeluarkan banyak dana untuk Junior Firpo atau Philipp Max. Darmian bergabung dengan Manchester United sejak ia digaet dari Torino pada 2015 silam dan sempat menjadi pilihan utama di era Louis van Gaal. Namun peruntungan Darmian di Old Trafford perlahan mulai menurun. Musim lalu, bek 29 tahun itu hanya bermain sebanyak tujuh kali bagi Setan Merah. Meski demikian, Darmian memiliki kelebihan yang membuat Barca bisa jadi makin kepincut, yakni bisa bermain di beberapa posisi berbeda, yakni bek kiri, bek kanan, dan bek tengah.(DTC/BN)


OLAHRAGA

Rabu 31 Juli 2019

harian andalas | Hal.

9

Gol Kontroversial Babel

Manajemen PSMS Surati PSSI Medan-andalas Dalam laga lanjutan Liga 2 pekan kedelapan yang dihelat Minggu (28/ 7) sore lalu, PSMS dikalahkan PS Babel United 0-1. Namun, gol yang terjadi di menitn ke 85 itu dinilai kontroversial, karenanya managemen pengurus PSMS Medan merasa dirugikan. Gol terjadi, dimana bola sundulan yang memantul dan mengenai tiang gawang dianggap belum melewati garis putih di tengah gawang. Hanya saja, asisten wasit waktu itu menyatakan bola telah lewat dan dianggap gol. Karenanya, Sekretaris Umum PSMS Julius Raja telah mengadukan hal itu ke PSSI lewat surat resmi yang dikirimkan pihaknya. "Tentu kita sudah menyikapi tentang gol kontroversi itu dan sudah kita ihat di videonya. Kita mencari bagaimana solusi dan kita laporkan tentang

Skuat PSMS saat menjalani latihan di stadion kebun bunga Medan. wasitnya sendiri yang banyak merugikan tim PSMS Medan," kata pria yang akrab disapa King ini, Selasa (30/7). Walaupun keputusan mengenai hasil pertandingan mungkin tidak akan bisa berubah, lanjut King, pihaknya tetap akan berusaha mencari kebenaran. "Dalam hal ini kami sudah membuat surat protes kepada PSSI, Komite Perwasitan dan Liga supaya bisa dilihat dan

ditindaklanjuti dan kalau memang itu bersalah tentu harus dihukum," tegasnya. (YN) Jadwal Ditunda Sementara itu, jadwal pertandingan antara PSMS Medan vs Sriwijaya FC pada lanjutan Liga 2 pekan kesembilan mendadak berubah. Semula, laga dijadwalkan Jumat (2/8) sore terpaksa dimajukan sehari lebih cepat menjadi Kamis (1/8) sore dan akan dihelat di Stadion Tela-

dan, Medan. Perubahan tersebut konon kabarnya menyesuaikan jadwal yang akan disiarkan langsung di stasiun tv lokal sebagai pemilik hak siar Liga Indonesia. Menanggapi perubahan jadwal itu, pelatih PSMS Medan, Abdul Rahman Gurning menyebutkan sedikit banyaknya akan mengganggu program latihan anak asuhnya. Namun, pelatih yang biasa disapa Gurning itu tak ingin mempermasalahkan hal tersebut dan lebih memilih fokus menatap laga. "Pasti program latihan kita agak terganggu, tapi itu tidak jadi masalah besar," ujarnya. Gurning pun berharap dengan pertandingan yang akan di tayangkan di tv dapat membuat anak asuhnya lebih bersemangat saat menjalani pertandingan nanti. "Mudah-mudahan dengan dimajukannya apalagi Live semoga anak-anak bisa semangat menghadapi pertandingan," harapnya. (YN)

Indonesia Hadapi Timor Leste Membuktikan Pertahanan Jakarta-adnalas Indonesia akan berhadapan dengan Timor Leste di matchday ketiga Piala AFF U-15. Timor Leste sejauh ini menjadi tim yang paling produktif di Grup A. Tim besutan Kim Shinhwan sudah mencetak 10 gol dengan cuma dua kali kebobolan. Daftar top skorer juga sejauh ini diisi oleh dua pemain Timor Leste, yakni Paulo Domingos Freitas dan Alexandro Kefi. Masing-masing punya koleksi empat gol. Pertahanan kukuh Indonesia akan diuji oleh mantan saudaranya itu. Indonesia akan duel dengan Timor Leste pada Rabu (31/7) sore WIB, di Chonburi Campus Stadium 1, Thailand. Skuat besutan Bima Sakti sejauh ini gawangnya masih belum kebobolan dengan mencetak lima gol. Alfin Farhan Lestaluhu, Kadek Arel Priyatna, Marcell Januar Putra, dan

Lupakan PSM

Persija Fokus Lawan Arema FC Jakarta-andalas Persija Jakarta untuk sementara melupakan final kedua mereka di Piala Indonesia 2018 lawan PSM Makassar. Pertandingan ini akan digelar pada 6 Agustus mendatang, setelah urung dilaksanakan 27 Juli lalu. Kini, Persija fokus mempersiapkan diri menghadapi

Alexandro Felix Kamuru bekerja dengan baik melapisi kiper I Made Putra Kaicen. "Kami incar hasil terbaik untuk besok. Timor Leste tim yang bagus," kata Bima Sakti usai memimpin latihan Garuda Muda, Selasa (30/7) sore. "Kami akan evaluasi dan perbaiki kekurangan tim. Kami juga akan sama-sama mempelajari kekuatan Timor Leste, hal-hal apa yang perlu kami

waspadai dan yang bisa kami manfaatkan untuk mendapatkan hasil maksimal," lanjuut Bima.(DTC) Timnas Indonesia U-15 meraih hasil bagus di dua laga awal Piala AFF U-15 2019. Skuat racikan Bima Sakti ini menang 2-0 atas Vietnam dan menghajar Singapura 3-0. Hasil tersebut menempatkan Timnas Indonesia U-15 di posisi kedua klasemen semen-

tara Grup A. Timnas Indonesia U-15 hanya kalah selisih gol dari Timor Leste, yang juga memiliki jumlah poin sama. Pelatih Timnas Indonesia U15 Bima Sakti menegaskan anak asuhnya siap melawan siapa pun di ajang ini. "Kami, baik para pemain dan ofisial, sudah siap untuk berjuang penuh di sana," ujar Bima. Tim, lanjutnya, sudah berkomitmen untuk memberikan yang terbaik dalam setiap laga. "Saya yakin jika kami terus menjaga dan memegang teguh hal itu, maka hasil terbaik akan mengikuti," lanjut mantan pelatih Timnas Indonesia di Piala AFF 2018 itu. Usai menghadapi Timor Leste, Timnas Indonesia U-15 selanjutnya akan menghadapi Filipina dan Myanmar. Lihat jadwal Timnas Indonesia U-15 di Piala AFF U-15 pada halaman berikut.(LIP6)

Arema FC di laga pekan ke-12 Shopee Liga 1 2019, Sabtu (3/ 8). Macan Kemayoran akan menjamu Arema FC dalam laga pekan ke-12 Liga 1 2019 yang digelar di Stadion Utama Gelora Bung Karno, Senayan, Jakarta, pada akhir pekan ini. Pelatih Persija Jakarta, Julio Banuelos, menegaskan timnya saat ini akan benar-benar fokus menghadapi Arema. Kemenangan di laga kandang ini penting untuk meraih poin di tengah padatnya jadwal, termasuk penundaan leg kedua final Piala Indonesia 2018. Pelatih asal Spanyol itu pun menegaskan melupakan dulu laga penentuan kontra PSM

agar bisa meraih hasil maksimal saat menghadapi Arema. "Kami sudah terbiasa dengan jadwal yang padat, jadi tidak ada kendala. Sekarang ini kami fokus untuk menghadapi Arema terlebih dulu. Setelah itu, baru kami kami memikirkan laga kontra PSM," ujar Julio Banuelos. Pertandingan kontra Arema menjadi sangat penting bagi Persija Jakarta yang sampai saat ini baru mendapatkan enam poin dari tujuh laga yang sudah mereka jalani. Persiapan langsung digeber oleh para pemain Macan Kemayoran pada Senin (29/7) sore, di mana skuat Persija kembali ke ibu kota pada Ming-

gu (28/7) malam. "Persiapan sangat baik. Kami ada beberapa hari ke depan bersiap agar bisa tampil dengan baik," ujar sang pelatih. "Kami tahu akan menghadapi dua pertandingan dalam waktu enam hari. Namun, kami yakin dan akan berusaha untuk tampil maksimal dan memenangi kedua pertandingan," lanjut pelatih asal Spanyol itu. Disisi lain, trauma penimpukan bus pada Sabtu (27/ 7)lalu di sekitaran Stadion Andi Mattalatta, masih tersimpan. Chief Executive Officer (CEO) Persija, Ferry Paulus pun membuat permintaan khusus. (LIP6/VN)

Laga Sempat Berhenti

Sanksi Menanti Wasit Jakarta-andalas Komite Wasit PSSI akan menghukum wasit Wawan Rapiko yang memimpin pertandingan Persela Lamongan melawan Borneo FC pada pekan ke-11 Liga 1 2019 di Stadion Surajaya, Lamongan, Senin (29/7). Keputusan Wawan memberikan dua kartu merah kepada kiper Persela Dwi Kuswanto dan gelandang Borneo Wahyudi Hamisi menuai protes. Apalagi, setelah dia memberikan penalti kepada Borneo yang menyebabkan laga berakhir imbang dengan skor 2-2. Pertandingan bahkan sempat tertunda selama 26 menit hingga akhirnya dilanjutkan kembali pada menit ke-116. Pertandingan molor selama itu karena wasit asal Riau tersebut tampak ragu dalam membuat keputusan. "Kami akan hukum wasitnya karena tidak tegas membuat keputusan dan lama. Wasit tidak boleh ke mana-mana, tidak ada urusan memberikan penjelasan ke pelatih (klub)," kata Wakil Ketua Komite Wasit PSSI Juni Ardianto Rachman, Selasa (30/7). Malah, lanjutnya, kalau pelatihnya macam-macam, bisa dikasih kartu kuning dan merah. Mengenai hukuman kepada Wawan, Juni belum bisa memastikan. Yang jelas, ia mengatakan Wawan tidak boleh memimpin pertandingan dalam jangka waktu yang lama. "Ini termasuk kesalahan fatal karena pertandingan berhenti 26 menit dan ditonton jutaan mata. Ini seperti sepak bola dagelan. Memangnya sepak bola kita wayang-wayangan? Tidak," tegas dia. "Kami tidak mau dianggap seperti itu. Mendatang, kami selalu ada penyegaran dan memberikan penjelasan mengenai law of the game kepada para wasit," ucapnya melanjutkan. Mengenai keputusan wasit, Juni menilai Wawan salah dalam memberikan kartu merah namun tidak dalam hal keputusan tendangan penalti. "Kartu merah kepada kiper sudah benar, tapi wasit harus cepat menunjuk titik putih. Itu bola hidup bukan bola mati karena bola dari tendangan sudut di-

tangkap kiper dan terjadi insiden penandukkan," ujar Juni. "Sebelum insiden penandukkan terjadi ada provokasi lebih dulu. Tapi, provokasi itu tidak menyentuh badan kiper. Atas provokasi tersebut, pemain boleh diberikan kartu kuning pertama atau kartu merah jika pemain tersebut sempat mendapat kartu kuning sebelumnya," ujarnya kembali. Juni menyampaikan seharusnya wasit memberi kartu merah kepada Dwi dan langsung menunjuk titik putih untuk tendangan penalti kepada Borneo. Setelah situasi aman, wasit bisa cari pemain yang melakukan provokasi dan kasih kartu kuning. "Wahyudi itu belum dapat kartu, jadi wajarnya mendapat kartu kuning. Tapi wasit jangan berikan kartu dulu kepada pemain Borneo, harusnya yang menyundul dulu yang diberikan kartu. Wasit tidak perlu ke pinggir lapangan apalagi bicara ke pelatih Persela (Nilmaizar)," tutur dia. "Jadi nilai pertandingan bagus itu tergantung wasit, kami menganggap kepemimpinan wasit lemah karena memberikan celah pemain untuk melakukan protes. Katanya ada percakapan Nilmaizar ke wasit menanyakan pasal, itu bukan percakapan yang perlu dilakukan," tuturnya lagi. Keputusan Sudah Tepat' Sementara itu, Wasit Indonesia yang memiliki lisensi FIFA, Oki Dwi Putra, juga turut buka suara, menganggap keputusan yang diambil Wawan sudah tepat dan sesuai dengan LOTG. "(Dalam) LOTG sudah tertera, tinggal bagaimana menyikapinya oleh pihak masing-masing, insan yang terkait di dalam lapangan. Wasit sudah menjalankan LOTG dengan baik," ujar Oki. Yang disayangkan oleh Oki adalah protes akan keputusan Wawan. Bahkan, sampai harus memakan waktu 20 menit lebih. Padahal, keputusan wasit menjadi hal mutlak di atas lapangan. "Kesadaran dari tim dan seluruh insan terkait itu harus samasama menghargai LOTG dengan impelmentasi wasit di lapangan," katanya. (CNN/VN)

Ricuh dan Penundaan Laga, Liga 1 Terancam Disetop Jakarta-andalas Operator kompetisi PT Liga Indonesia Baru (LIB) berjanji akan bersikap kooperatif terhadap arahan dari Badan Olahraga Profesional Indonesia (BOPI) terkait ancaman penyetopan Liga 1 2019. Sebelumnya, BOPI mengancam untuk menyetop pagelaran Liga 1 2019 setelah masalah beruntun yang terjadi di arena kompetisi sepak bola kasta tertinggi di Indonesia tersebut. Kericuhan pada pertandingan Liga 1 2019 antara Persela Lamongan vs Borneo FC yang berujung penerobosan suporter ke dalam lapangan juga tak lepas dari pantauan. BOPI juga menyoroti PSSI supaya bersikap lebih antisipatif ketimbang menjatuhkan denda dan sanksi yang keluar setelah kejadian. Menanggapi kejadian tersebut, BOPI berencana untuk memanggil PSSI dan PT LIB selaku operator kompetisi untuk dimintai

keterangan, Rabu (31/7). Bahkan Sekjen BOPI, Sandi Suwardi Hasan menyebut tak segan untuk menghentikan Liga 1 2019 jika kembali terjadi kericuhan. "Sejauh ini belum ada surat dari BOPI ke kami. Intinya, jika nanti ada surat panggilan dari BOPI, kami akan kooperatif memenuhi panggilan tersebut dan menjelaskan semua materi yang dibutuhkan," ucap Hanif Marjuni, Direktur Media dan PR LIB, Selasa (30/7). Hanif menambahkan LIB belum mau berbicara soal kemungkinan disetopnya Liga 1 2019. LIB disebut ingin mengetahui lebih dulu urgensi BOPI sampai menyetop kompetisi yang sedang bergulir tersebut. "Kami belum bertemu BOPI, jadi belum tahu urgensinya seperti apa," imbuhnya. Di sisi lain, Sesmenpora Gatot S Dewa Broto meminta agar Liga 1 2019 jangan disetop. Permintaan itu merujuk pada kejadian pembekuan kompetisi oleh

Kemenpora pada 2015 lalu yang memberikan pelajaran berharga. Menurut Gatot, banyak cara lain yang bisa diambil untuk mengatasi permasalahan di sepak bola Indonesia. Misalnya, duduk bersama memanggil semua klub, operator kompetisi, PSSI,

dan suporter untuk dimintai komitmennya lewat pakta integritas dan aturan sanksi yang disetujui bersama. "Menghentikan kompetisi itu tidak menyelesaikan masalah, bahkan itu jadi kontraproduktif. Bukan pemerintah tidak berani (menyetop kompetisi), tapi

bisa menggunakan cara lain," terang Gatot. Meski begitu, Gatot mengungkapkan BOPI maupun pemerintah tidak bisa menggantungkan penyelesaian permasalahan hanya kepada PSSI. Pemerintah dan aparat keamanan juga disebut Gatot

harus ikut campur tangan, tapi bukan bermaksud intervensi lantaran permasalahan yang terjadi mengarah ke kepentingan publik. Sebelumnya, BOPI menyoroti dua permasalahan yang terjadi di kompetisi Tanah Air belakangan ini. Penundaan final leg kedua Piala Indonesia antara PSM Makassar dan Persija Jakarta terkait dengan faktor keamanan usai pelemparan batu oleh oknum suporter menjadi kasus pertama yang disoroti BOPI. Berikutnya kericuhan pada pertandingan Liga 1 2019 antara Persela Lamongan vs Borneo FC, Senin (29/7), yang berujung dengan masuknya suporter ke lapangan. "Kami konsisten sejak awal, liga akan kita pantau dan evaluasi. Kalau ada korban jiwa otomatis (liga) berhenti. Bisa jadi kalau berikutnya dalam sebulan lebih dari empat keributan kami setop [kegiatan bola]," ucap Sekjen BOPI Sandi Suwardi Hasan Sandi. (CNN)


ACEH

Rabu 31 Juli 2019

harian andalas | Hal.

10

Setelah 2 Tahun 'Bertahan' dengan Peci Merah

Wakil Bupati Aceh Selatan Tgk Amran menyerahkan piala bergilir untuk juara umum Jambore PKK kepada Ketua TP PKK Kecamatan Tapaktuan disaksikan Ketua TP PKK Kabupaten Aceh Selatan Jafnimar Jakfar.

Tapaktuan Raih Juara Umum Jambore PKK

Tapaktuan-andalas Tim Penggerak Program Kesejahteraan Keluarga (TP-PKK) Kecamatan Tapaktuan meraih juara umum Jambore PKK Tingkat Kabupaten Aceh Selatan dalam rangkaian kegiatan menyemarakkan Festival Pesona Aceh Selatan 2019 di Lapangan Naga, Tapaktuan. Gelar itu diraih setelah TP PKK Tapaktuan merebut juara satu untuk kategori Lomba Masak Leumang dan Penyajian Kuliner Khas serta menjadi juara pada sejumlah lomba lainnya sebagaimana diumumkan tim juri pada penutupan jambore, Minggu (28/7) petang. Dengan demikian, TP PKK Tapaktuan menjadi perwakilan Aceh Selatan pada Jambore PKK Tingkat Provinsi Aceh pada tahun 2020 di Banda Aceh. Ketua TP PKK Kabupaten Aceh Selatan Hj Jafnimar Jakfar yang merupakan istri Bupati Aceh Selatan H Azwir SSos mengatakan, jambore ini diselenggarakan juga dalam rangka memperat tali silaturahmi antar-pengurus dan kader PKK se-Kabupaten Aceh Selatan. "Saya mengharapkan kepada Tim PKK Kecamatan yang meraih juara satu agar terus menciptakan menu-

menu menarik untuk diperlombakan ke event Jambore PKK 2020 mendatang," kata Jafnimar dalam sambutannya. Dia juga menyerukan agar para bapak jangan ragu untuk memberdayakan PKK dalam pembangunan daerah, karena PKK dapat membantu meringankan tugas bapak-bapak mewujudkan Aceh Selatan Hebat. Menurutnya jambore PKK yang dipadukan dengan kegiatan Festival Pesona Aceh Selatan 2019 memberikan dampak positif dalam ikut mengembangkan budaya serta wisata lokal yang berdampak pada pengembangan ekonomi masyarakat. Karenanya, Festival Pesona Aceh Selatan patut diprogramkan menjadi agenda tahunan. “Tahun ini, Festival Pesona Aceh Selatan terlaksana atas bantuan pokok-pokok pikiran (aspirasi) Anggota DPRA Dapil 9 asal Meukek, Aceh Selatan, adinda Yunardi Nasir dari Partai NasDem. Mari kita berikan apresiasi,” ajaknya yang diikuti tepuk tangan meriah para hadirin "Semoga tahun depan ada anggota DRRA asal Aceh Selatan yang mau meneruskan kegiatan yang cukup mendapat respon masyarakat ini. Insha Allah," harapnya. (HSP)

Akhirnya, Abusyiek Hadiri Sidang Paripurna DPRK Sigli-andalas Bupati Pidie Roni Ahmad SE alias Abusyiek akhirnya muncul di Gedung DPRK Pidie, Selasa petang (30/7), setelah hampir dua tahun belakangan ini tidak pernah hadir untuk mengikuti sidang-sidang paripurna. Uniknya, kali ini Abusyiek datang tidak mengenakan peci merah yang menjadi ciri khasnya. Abusyiek malah memakai topi ala koboi yang biasanya digunakan kaum pria untuk bersantai. Abusyiek datang ke Gedung DPRK untuk mengikuti sidang paripurna penutupan masa persidangan III pembahasan rancangan Kebijakan Umum Anggaran-Prioritas Plafon Anggaran Sementara (KUAPPAS) Perubahan 2019. Saat tiba di gedung dewan Abusyiek disambut Wakil Ketua MPU Pidie Tgk Ilyas, Kasdim Pidie Mayor Inf Musaini serta unsur Muspida Pidie lainnya yang kebetulan datang bersamaan. Diketahui, kalangan anggota DPRK Pidie sebelumnya kerap mengkritik Abusyiek lantaran tak pernah hadir mengikuti sidang-sidang paripurna membahas keuangan daerah maupun APBK dengan legislatif. Bahkan sejak memimpin Pidie, Abusyiek disebut baru sekali datang ke Gedung DPRK Pidie, yakni saat dirinya dilantik menjadi Bupati pada bulan Juli 2017 silam. Abusyiek enggan datang ke Gedung DPRK mengikuti sidang-sidang paripurna hanya lantaran tidak diperbolehkan anggota DPRK mengenakan peci merah yang menjadi ciri khasnya sejak bertarung di Pilkada Pidie beberapa waktu lalu. Tetapi kali ini Abusyiek se-

andalas/dhian anna asmara

Bupati Pidie Roni Ahmad alias Abusyiek saat menandatangani hasil pembahasan akhir KUA-PPAS Perubahan Tahun Anggaran 2019, disaksikan Ketua dan Wakil Ketua DPRK Pidie. pertinya memilih untuk 'mengalah.' Ia akhirnya datang ke Gedung DPRK Pidie dengan melepas peci merahnya. Saat memasuki ruang sidang sekitar pukul 16.00 WIB Abusyiek pun melepas topi ala koboinya. Kemunculan Abusyiek ini sempat membuat terhenyak para anggota DPRK Pidie dan tamu undangan yang telah lebih dahulu hadir di ruang sidang paripurna. Suasana sempat hening saat Abusyiek didampingi Kasdim Pidie Mayor Arm Musani dan unsur Forkopimda berjalan menuju ke kursi kehormatan. Beberapa saat kemudian Ketua DPRK Pidie H Muhammad AR membuka sidang paripurna. Kemudian dilanjutkan dengan membacakan hasil putusan anggota dewan dari Fraksi Partai Aceh, Fraksi Partai Nas-

Dem, dan Fraksi Partai Gabungan yang telah menerima dan mengesahkan KUA-PPAS Perubahan 2019. Muhammad AR juga menyampaikan terima kasih kepada segenap anggota dewan yang telah bekerja keras menyelesaikan tugas dan fungsi pengawasan terhadap pengajuan dan penggunaan anggaran oleh eksekutif atau SKPK. Sementara itu Bupati Pidie Roni Ahmad dalam sambutan singkatnya menyampaikan penghargaan dan terima kasih kepada seluruh anggota dewan yang telah bekerja keras mengoreksi penggunaan anggaran tahun 2019. Selaku pimpinan daerah, Abusyiek menyatakan siap menerima saran dan kritikan dari anggota DPRK, karena samasama punya kepentingan untuk

suksesnya pembangunan daerahnya dari berbagai ketinggalan. Berpidato dengan suara serak namun lantang, Abusyiek menyebutkan bahwa dirinya selaku Bupati akan tetap menghargai kinerja dewan dalam melaksanakan fungsi pengawasan pada setiap pembangunan. Kepada anggota dewan, Abusyiek juga berjanji akan terus mengawasi serta memenuhi berbagai tuntutan masyarakat terhadap pembangunan. Usai menyampaikan pidatonya, Abusyiek dan Ketua DPRK Pidie Muhammad AR bersamasama menandatangani nota kesepahaman KUA-PPAS Perubahan 2019. Setelah itu Abusyiek, Ketua dan Wakil Ketua DPRK Pidie, serta unsur Forkopimda Pidie foto bersama. (DHIAN)

Rocky: Hentikan Pembunuhan Gajah!

Syahrul dengan Bendera Alam Peudeng yang didukungnya menjadi bendera Provinsi Aceh.

Forkab Aceh Selatan Dukung Alam Peudeng Jadi Bendera Aceh Tapaktuan-andalas Forum Komunikasi Anak Bangsa (Forkab) Aceh Selatan mendukung penuh Bendera Alam Peudeung dijadikan sebagai bendera Aceh. Sebab, Bendera Alam Peudeung merupakan simbol kejayaan rakyat Aceh. “Kami menyambut baik usulan Alam Peudeung sebagai bendera Aceh karena simbol ini dinilai memiliki histori Aceh di masa kepemimpinan Sultan Iskandar Muda,” kata Syahrul, Kketua Forkab Aceh Selatan, di Tapaktuan, Selasa (30/7). Menurutnya Bendera Alam Peudeung telah sesuai dengan Peraturan Pemerintah No 77 Tahun 2007 tentang Lambang Daerah. Di mana disebutkan lambang daerah tidak diambil dari bendera suatu negara dan bukan merupakan bendera separatis.

Disahkanya Bendera Alam Peudeung sebagai bendera Aceh, jelasnya, itu telah mewakili aspirasi semua elemen masyarakat Aceh dan dapat diterima semua kalangan masyarakat dan pemerintah pusat. "Kami yakini dapat menjadi alat pemersatu rakyat Aceh. Semoga menjadi solusi terbaik mengakhiri polemik persoalan bendera di Aceh. Sekaligus mengakhiri polemik berkepanjangan tentang bendera Aceh yang saat ini masih belum disetujui oleh Pemerintah Republik Indonesia," ujarnya. “Bendera Alam Peudeung merupakan warisan sejarah yang harus dilestarikan dan rakyat aceh sangat merindukan kejayaan Aceh bangkit kembali seperti zaman kerajaan yang pernah dipimpin Sultan Iskandar Muda,” pungkasnya. (HSP)

Idi-andalas Kasus terjeratnya tiga ekor gajah liar di Kabupaten Aceh Timur pada periode Juni - Juli 2019 turut menjadi perhatian Bupati Aceh Timur H Hasballah HM Thaib SH. Selain mengaku sangat prihatin, kasus itu menurutnya sebagai kejahatan lingkungan yang perlu ditindaklanjuti. "Terjeratnya tiga ekor gajah di daerah pedalaman memberi citra kurang baik untuk Kabupaten Aceh Timur, baik nasional atau internasional. Kesan yang tersirat seolah-olah kami (Pemkab Aceh Timur) membiarkan kejahatan ini berlangsung di daerah kami," kata Hasballah lewat siaran pers yang dikeluarkan Bagian Humas & Protokol Setdakab Aceh Timur, Selasa (30/7). Berdasarkan informasi yang diterima pihaknya, para pelaku yang memasang perangkat jerat diduga merupakan pendatang yang bekerja sama dengan penduduk lokal. Di sisi lain, pihaknya juga melihat tingginya kasus perambahan hutan oleh para pendatang dan aksi illegal logging menjadi faktor terusiknya satwa dilindungi di Aceh Timur. "Kami meminta kepada pemerintah yang mengurusi masalah kehutanan dan konservasi untuk serius menghentikan pembunuhan gajah, pemasangan jerat satwa, perambahan hutan, dan illegal logging di Aceh Timur,"

Bupati Aceh Timur H Hasballah HM Thaib SH. pinta Rocky--sapaan akrab Hasballah. Rocky juga meminta PT PLN (Persero) untuk menertibkan aliran listrik di sejumlah kawasan perkebunan dan lahan pertanian, karena selama ini aliran listrik juga kerap dimanfaatkan oleh petani untuk memasang pagar listrik bertegangan tinggi untuk mencegah gajah maupun satwa liar masuk ke areal kebun dan lahan pertanian. Bukan hanya gajah yang mati, tetapi beberapa warga Aceh Timur beberapa waktu lalu juga meninggal dunia setelah kesetrum pagar yang dialiri arus listrik bertegangan tinggi tersebut. "Saya secara pribadi berutang

budi kepada gajah dan satwa liar lainnya di hutan Aceh Timur ini. Mereka cukup membantu kami saat masa-masa berjuang dulu, dari memberi arah jalan hingga menghancurkan jejak-jejak kami agar tidak diikuti. Sekarang melihat pembantaian gajah ini membuat hati saya sangat sedih dan terenyuh," urai Bupati yang merupakan mantan kombatan Gerakan Aceh Merdeka (GAM) itu dengan nada sedih. Meskipun tidak memiliki wewenang dalam hal konservasi atau perlindungan gajah, Rocky mengatakan Pemerintah Aceh Timur tetap memperhatikan dan berupaya dalam mitigasi konflik gajah, sehingga masyarakat yang hidupnya berdampingan dengan kawasan hutan terselamatkan dan gajah juga tetap hidup dalam habitatnya. "Bahkan kami bekerja sama dengan Forum Konservasi Leuser (FKL) dalam membangun 24 kilometer barrier gajah berupa parit besar di Kecamatan Peunaron, Kecamatan Indra Makmur dan Kecamatan Pante Bidari," kata Rocky. Untuk tahap pertama telah selesai dikerjakan sepanjang 24 kilometer dari 52 kilometer yang direncanakan sebelumnya. "Sisanya merupakan tanggung jawab HGU perkebunan karena melewati wilayah HGU PT Atakana, PT Dwi Kencana Semesta, PTPN I, dan PT Tualang Raya hingga

ke batas wilayah Kabupaten Aceh Utara," sebutnya . Pihaknya juga menyesalkan sikap perusahaan perkebunan di sekitar habitat gajah yang belum memulai membangun barrier untuk menyambung barrier yang dibangun pemerintah daerah. “Padahal kita sudah berulang kali memanggil perusahaan ini untuk segera membangun barrier, bahkan mereka telah menandatangani surat kesediaan membangun barrier, tetapi mereka tetap tidak menindaklanjutinya," sebut Rocky. Perlu diketahui bahwa Aceh Timur merupakan kabupaten yang memiliki keragaman hayati yang sangat tinggi dan terkenal. Di sini salah satu dari dari empat kabupaten di Aceh yang masih terdapat empat spesies kunci yaitu harimau, gajah, badak, dan orangutan sumatera. Bahkan dalam waktu dekat akan dibangun Suaka Badak Sumatera seperti yang ada di Way Kambas, Lampung. Pada tahun 2015 lalu, Pemerintah Aceh Timur menetapkan lahan untuk konservasi gajah seluas 5.000 hektare di Kecamatan Serbajadi. Pada tahun 2016 Aceh Timur juga membangun dan mengoperasikan Conservation Response Unit (CRU) Serbajadi yang dibiayai oleh APBK Aceh Timur. Tetapi pada tahun 2017 kegiatan ini diambil alih oleh provinsi terkait dengan peralihan kewenangan. (MAD)

Kinerja Pemkab Pidie Dinilai Jalan di Tempat Sigli-andalas Fraksi Gabungan Dewan Perwakilan Rakyat Kabupaten (DPRK) Pidie menilai kinerja pemerintah daerah berjalan di tempat serta tidak sesuai dengan visi misi yang dijanjikan Bupati Roni Ahmad dan Wakil Bupati Fadhlullah TM Daud. Syarifuddin yang bertindak sebagai penyampai pendapat akhir Fraksi Gabungan, Selasa sore (30/7) pada Sidang Paripurna KUA-PPAS Perubahan 2019 menyebutkan, pemerintahan Pidie di bawah kepimpinan Roni Ahmad-Fadhlullah tidak ada peningkatan, bahkan di bidang kedisiplinan dan pelayanan antarSKPK berjalan sendiri-sendiri. Dalam hal ini, Fraksi Gabungan

berharap agar aparatur pemerintah bekerja sungguh-sungguh, berdisiplin, dan bekerja penuh tanggung jawab. Hal ini harus dimulai dari atasan agar menjadi contoh bagi pegawainya. Di bidang pendidikan, Fraksi Gabungan menilai kualitas pendidikan dan sumber daya manusia (SDM), serta mutu pendidikan di Kabupaten Pidie masih relatif di bawah target. Di bidang pelayanan kesehatan masyarakat dan sosial, juga masih perlu ditingkatkan, terutama di Puskesmas-Puskesmas, termasuk terkait dengan ketersediaan tenaga medis yang tidak seimbang dengan kebutuhan masyarakat. Demikian juga pembangunan

di bidang pertanian, perkebunan, perikanan, dan peternakan hingga sekarang ini tidak ada satu pun kemajuan yang bisa dibanggakan sebagaimanan visi misi Bupati Pidie 'Gle, Blang, Laot." Di lini infrastruktur, masih kurangnya perencanaan yang matang mengakibat banyak bangunan yang belum bisa digunakan masyarakat, yang seharusnya setiap pembangunan harus ada kelanjutannya. Fraksi Gabungan juga menyindir belum rampungnya pembangunan arena MTQ Tingkat Provinsi Aceh di Sigli. Padahal anggarannya cukup besar. "Seharusnya, sebulan sebelum pembukaan MTQ, seluruh bangunan

sudah rampung," sebut Syarifuddin. Fraksi Gabungan mengingatkan agar semua lampu jalan menuju arena MTQ tersebut belum menyala sehingga saat malam gelap gulita. Padahal pelaksanaan MTQ semakin dekat. Sementara Fraksi Partai NasDem melalui juru bicaranya Hajjah Cut Metia meminta pemerintah daerah agar serius mempromosikan pelaksanaan MTQ kepada masyarakat sehingga bisa ikut menjaga kebersihan lingkungan. Pemerintah juga harus mampu menyiapkan dan merawat berbagai fasilitas untuk menyambut rombongan kafilah MTQ yang bakal menjadi tamu di Pidie. (DHIAN)


ACEH

Rabu 31 Juli 2019

Puluhan Siswa Bolos Sekolah Terjaring Razia Lhoksukon-andalas Sebanyak 30 Siswa Menengah Pertama (SMP) dan Sekolah Menengah Atas (SMA) di Kabupaten Aceh Utara terjaring razia pihak kepolisian lantaran bolos sekolah, Selasa (30/7). Mereka diamankan Tim URC Polres Aceh Utara yang sedang berpatroli saat asyik bermain game PUBG di sebuah kafe. “Saat kita temukan mereka sedang asik bermain game online PUBG dan Mobile Legends di kafe,” kata Kasat Sabhara Polres Aceh Utara Iptu Hendra Gunawan Tanjung. Ia mengatakan, patroli tersebut dilakukan pada saat jam belajar sekolah yakni mulai pukul 08.00 WIB. Selain itu petugas juga mengamankan sepeda motor siswa sebanyak 13 unit. Menurut pengakuan siswa yang terjaring, sebagian dari mereka pergi dari rumah dan sempat masuk ke sekolah. Namun saat masih jam pelajaran berlangsung, mereka

meninggalkan tasnya di ruang kelas. Lalu keluar sekolah untuk bermain game. "Karena kejadian ini kita akan memanggil orangtua mereka untuk datang ke Polsek Lhoksukon,” paparnya. Setelah dilakukan pendataan, ke-30 siswa yang bolos sekolah tersebut diberi pembinaan. Mereka juga dihukum mencabuti rumput di halaman Polsek Lhoksukon dan jalan jongkok. “Setelah kita beri hukuman ini kita berharap menjadi efek jera kepada mereka, agar mereka tak bolos sekolah lagi hanya karena ingin main game di kafe,” cetusnya. Ia juga mengimbau kepada masyarakat apabila ada siswa berseragam sekolah berkeliaran pada jam sekolah agar tidak menerima anak sekolah duduk-duduk di kafe atau pun tempat lainnya. Hal ini demi kepentingan pendidikan anak-anak agar lebih fokus belajar. (MUL)

harian andalas | Hal.

11

Wabup Aceh Utara Tinjau Megaproyek Waduk Keureutoe Menelan Anggaran Rp1,735 Triliun, Ditargetkan Rampung 2021 Lhoksukon-andalas Wakil Bupati Aceh Utara Fauzi Yusuf meninjau langsung realisasi fisik Waduk dan Bendungan Keureutoe di Gampong Blang Pante, Kecamatan Payabakong yang dibangun dengan sistem multiyears (tahun jamak) dengan total anggaran mencapai Rp1,735 triliun, Senin (29/7). Kunjungan Fauzi Yusuf ke lokasi didampingi Kepala Badan Penanggulangan Bencana Daerah (BPDB) Kabupaten Aceh Utara Drs Amir Hamzah, Kabid pada Dinas Pekerjaan Umum dan Penataan Ruang (PUPR) Ir M Jafar, Kabag Humas Andree Prayuda SSTP MAP, disambut jajaran manajemen PT Brantas Abipraya selaku kontraktor megaproyek tersebut. Fauzi Yusuf mengatakan tujuannya meninjau ke lokasi adalah untuk melihat perkembangan terkini progres pembangunan Bendungan dan Waduk Keureutoe yang didanai dengan anggaran APBN sejak tahun 2015 itu. “Alhamdulillah, pembangunannya terus berjalan sesuai dengan harapan kita semua, mudah-mudahan bisa secepatnya selesai dan bermanfaat bagi kemaslahatan masyarakat Aceh Utara,” kata Fauzi Yusuf. Ia menyebutkan, saat ini pihak

andalas/mulyadi

Wakil Bupati Aceh Utara Fauzi Yusuf saat meninjau pembangunan Waduk Keureutoe. kontraktor sedang menyelesaikan pembangunan bendungan inti. Terlihat alat-alat berat dan para pekerja sebagian besar fokus pada pengerjaan bendungan inti. Selain itu, juga menyelesaikan bagian-bagian lainnya yang merupakan bagian dari proyek waduk raksasa tersebut. “Dari hasil koordinasi kita dengan pihak manajemen PT Brantas Abipraya, diperkirakan butuh waktu sekitar dua tahun lagi (2021) untuk menyelesaikan pembangunan Waduk dan Bendungan Keureutoe. Hal itu sesuai dengan kesepakatan waktu yang diberikan pihak Kementerian

Pekerjaan Umum (Balai Wilayah Sungai) dengan pelaksana proyek,” sebutnya. Sementara itu Kepala BPBD Aceh Utara Amir Hamzah mengatakan, meskipun pembangunan Waduk dan Bendungan Keureutoe belum selesai 100 persen, dampak positif kehadiran megaproyek tersebut terlihat mulai membawa dampak positif bagi masyarakat. "Misalnya, potensi bencana banjir di wilayah tengah Aceh Utara mulai berkurang dibanding tahun-tahun sebelumnya. Ini mungkin salah satu dampak positif yang dirasakan masyarakat,”

ungkapnya. Pihaknya berharap dampak positif bagi masyarakat akan lebih besar dan lebih luas lagi setelah pembangunan waduk dan bendungan raksasa ini selesai 100 persen. Bukan hanya meminimalisasi banjir, tetapi juga bermanfaat sebagai irigasi pertanian, pembangkit listrik, juga bagi pengembangan wisata bahari di pedalaman Aceh Utara. Diketahui, peletakan batu pertama (ground breaking) megaproyek waduk raksasa ini dilakukan oleh Presiden RI Joko Widodo (Jokowi) pada 9 Maret 2015. Bendungan itu termasuk satu dari 13 bendungan strategis di Indonesia yang diharapkan mampu mencegah banjir serta menjadi sumber air bersih, irigasi, dan untuk pembangkit tenaga listrik. Bendungan Keureuto dibangun dengan sistem multiyears dengan total anggaran senilai Rp1,735 triliun. Bendungan ini direncanakan memiliki kapasitas debit air sebesar 215.94 M³, diharapkan dapat mengairi lahan pertanian seluas 9.420 Ha, mengurangi debit banjir sebesar 610 M³ per detik, menyediakan pasokan air baku sebesar 0,40 M³ per detik, dan menghasilkan listrik sebesar 5,00 MW. (MUL)


SUMATERA UTARA

Rabu 31 Juli 2019

TBUPP Batu Bara Diminta Desak PT KG

Sibuhuan-andalas Kondisi Desa Hutaraja Lamo, Kecamatan Sosa, Kabupaten Padang Lawas (Palas) yang menjadi pusat sasaran program TNI Manunggal Membangun Desa (TMMD) ke-105 Kodim 0212/TS, sudah mulai nampak perubahan dari fisik hingga non fisik.

Kepala Desa Hutaraja Lamo Ali Atas Hasibuan bersama Pabung Paluta Mayor Arm Hasran Harahap. sekolah bisa melintas lebih dekat tanpa harus melalui rintangan yang cukup sulit. "Dalam pelaksanaan pembukaan jalan desa hingga sekarang masyarakat siap membantu Satgas TMMD untuk mewujudkan akses jalan desa yang sangat dibutuhkan warga selama ini," ujar Ali. Ali Atas berharap kepada masyarakat agar sama-sama membangun desa karena partisipasi masyarakat sangat penting untuk mewujudkan kemajuan pembangunan di desa khususnya sebagai bentuk kepedulian untuk mencapai kemajuan yang lebih baik. "Saya berharap akses jalan desa yang dibangun sebagai jalan penghubung antar desa selalu dijaga, dan dirawat agar kita dapat menikmati arti pem-

bangunan sesungguhnya yang telah merubah wajah desa menjadi asri dan indah," harap Ali Atas seraya mengajak warga untuk selalu berpartisipasi dalam gerakan pembangunan. Sebelumnya, Perwira Penghubung Kabupaten Padang Lawas Utara (Paluta) Mayor Arm Hasran Harahap mengatakan, sarana fisik yang dibangun melalui program TMMD menjadi milik masyarakat untuk mendorong kemajuan prekonomian warga di desa sasaran. Diharapkan, sarana yang telah dibangun dapat dimanfaatkan warga untuk menopang pertumbuhan ekonomi yang lebih baik sekaligus tercapainya pemerataan pembangunan yang dimulai dari pedesaan. (ISN)

Kadis PPKB dan PPA Langkat:

Jika Ada Kasus Anak Kami Pasti Bantu Stabat-andalas Pemerintah Kabupaten Langkat baru saja meraih penghargaan sebagai Kabupaten Layak Anak (KLA) dari Kementerian Pemberdayaan Perempuan dan Perlindungan Anak (PPPA). Ada yang bangga, tapi ada juga yang merasa heran. Ada yang merasa heran karena kasus pelecehan seksual masih saja marak terjadi di Kabupaten Langkat, di mana anak yang menjadi korbannya. Guna menjawab tersebut, Kepala Dinas PPKB dan PPA Langkat Hj Purnama Dewi SH mengatakan, tidak masalah mau berapa jumlah kasus pelecehan seksual terjadi di Langkat. Menurutnya, yang penting setiap ada kejadian, pemerinah tidak diam, tapi aktif membantu para korban yang notabene adalah anak, misalnya dengan memberikan perlindungan, melakukan pendampingan,

Kadis PPKB dan PPA Langkat Purnama Dewi Tarigan memberikan bantuan dan lainlain. Lalu, rajin mengeluarkan himbauan kepada anak dan masyarakat agar menjauhi bahaya rokok, narkoba, pergaulan be-

12

Pelepasan Lahan Eks HGU

Program TMMD Ubah Wajah Desa Jadi Asri

Kepala Desa Hutaraja Lamo Ali Atas Hasibuan mengatakan, sudah ada perubahan atas program TMMD dari mulai pembuatan jamban warga, pengecatan rumah ibadah, pembuatan gorong-gorong hingga pembukaan jalan baru desa sudah terlihat dengan nyata wujud asri desa. Jalan yang dibuka sepanjang 4.200 meter dengan lebar 8 meter oleh prgram TMMD ini akan menghubungkan antara Desa Hutaraja Lamo dengan Desa Mondang, Kecamatan Sosa. Bahkan saat ini jalan tersebut sudah bisa diakses dan dirasakan warga. "Kalau dulu jalannya sempit dan kondisi jalan tanah, alhamdulillah sekarang sudah rabat beton dan kondisi jalannnya jadi lurus dan tidak belok-belok lagi," ucap Ali Atas, Selasa (30/7). Dengan dilaksanakan program TMMD ini akses jalan yang dulunya sulit dilalui kendaraan baik roda dua maupun roda empat, sekarang menjadi mudah. "Dulu tidak bisa dilewati, sekarang sudah bisa dilewati mengunakan kendaraan," kata Ali Atas. Dikatakan, warga Desa Hutaraja Lamo kini sangat terbantu dalam kegiatan TMMD, sehingga anak mereka yang

harian andalas | Hal.

bas dan lain- lain serta melakukan sosialisasi dan penyuluhan untuk menciptakan sekolah ramah anak dan memperkuat perlindungan terhadap perempuan dan anak. "Ya, kalau kita diam, itu baru salah. Ini kan tidak. Kalau ada kejadian, kami pasti langsung turun dan melakukan investigasi dan memberikan bantuan. Ya, bantuan apa saja sesuai dengan kemampuan kami," ujar Purnama. Penegasan itu disampaikan Purnama kepada andalas saat bincang-bincang di ruang kerjanya, Selasa (30/7). Lebih lanjut, mantan Kadis Pariwisata Langkat itu pun berharap agar dalam waktu dekat Pemkab Langkat bisa membangun rumah singgah untuk membantu anak-anak yang bermasalah dan anak-anak yang menjadi korban kekerasan.

Batu Bara-andalas Meski sudah diterbitkan sertifikat perpanjangan Hak Guna Usaha (HGU) oleh Badan Pertanahan Nasional (BPN) Asahan pada 4 Oktober 2017, kini lahan HGU PT Kwala Gunung (KG) tinggal 1.161,93 Ha. Namun hingga kini lahan seluas 142,37 Ha yang telah dikeluarkan dari HGU masih dikuasai PT KG. Demikian diungkapkan Ketua Kelompok Tani (Koptan) Mugi Rahayu Tanjung Bunga Jumar (foto), kepada wartawan di kediamannya di Desa Sumber Rejo, Kecamatan Datuk Lima Puluh, Kabupaten Batu Bara, Selasa (30/7). Terkait hal itu, Jumar minta Tim Bupati Untuk Percepatan Pembangunan (TBUPP) mendesak Pemkab Batu Bara dan manajemen PT KG agar lahan seluas 142,37 Ha dikeluarkan seluruhnya dari penguasaan PT KG. Dikatakan Jumar, lahan seluas 142,37 hektar yang telah dikeluarkan dari HGU PT KG kini terus menjadi pertanyaan masyarakat. Sebelumnya, lahan HGU PT KG seluas 1.304,3 Ha sesuai SK Mendagri Nomor 76/ HGU/DA/80 tanggal 19 November 1980 yang berakhir tanggal 31 Desember 2006. Karena ada pelepasan lahan dibeberapa titik yang luasnya mencapai 142,37 ha maka lahan HGU PT KG tersisa 1.161,93 Ha. Pelepasan lahan tersebut berdasarkan SK Menteri Agraria dan Tata Ruang/Kepala Badan Pertanahan Nasional Nomor 65/HGU /KEM-ATR/ BPN/2017, tanggal 22 Juni 2017 ditandatangani Menteri Agraria dan Tata Ruang Sofyan A Djalil. Dengan terbitnya SK per-

Lahan PT KG dan Ketua Koptan Mugi Rahayu Jumar. panjangan HGU, lanjut Jumar, maka lahan seluas 142,37 ha bukan lagi dalam penguasaan PT KG. Oleh karena itu PT KG wajib mengeluarkan lahan sebagaimana tertera dalam SK. "Kita meminta TBUPP yang dibentuk Bupati Batu Bara segera melakukan upaya mengeluarkan seluruh lahan yang telah dilepaskan. Jangan lagi lahan tidak termasuk dalam HGU terus saja diusahai PT KG. Segerakan pendataan serta pengurusan sertifikatnya agar legalitas semakin jelas," pinta Jumar. Diketahui berdasarkan copy SK Menteri Agraria dan Tata Ruang seluas 142,37 hektar lahan yang dikeluarkan dari HGU PT KG terbagi dari 26,78 hektar untuk transmisi PLN dan

PT Inalum, 1,31 untuk jalan umum, 3,22 hektar untuk rel KA, 0,87 hektar untuk makam keramat, 0,19 hektar untuk Sekolah Dasar (SD), 0,44 hektar garapan/sawit, 67,68 hektar garalan sawah dan ladang, 29,88 areal diklaim kelompok tani Tanjung Bunga dan 12 hektar areal Pemkab Batu Bara. Namun diakui Jumar, lahan yang telah diperuntukkan bagi Koptan Tanjung Bunga masih tetap dalam penguasaan PT KG. "Kami dengar TBUPP dibentuk untuk percepatan pembangunan maka kami mohon agar masalah Koptan Tanjung Bunga segera diselesaikan. Bukankah juga akan mempercepat pembangunan bila lahan koptan tersebut diserahkan kepada kami," ucap Jumar. (SUSI)

Terbakarnya Kabel Listrik di Palas Belum Terungkap Sibuhuan-andalas Kebakaran enam rol kabel listrik milik PT PLN di lokasi Gardu Induk Pembangkit di Desa Hutanopan, Kecamatan Lubuk Barumun, Kabupaten Palas sudah sudah berlalu dua pekan. Namun pelaku yang menyebabkan terjadinya peristiwa kebararan itu hingga kini masih belum terungkap. Manager ULP PLN Sibuhuan Dody Pulungan, mengatakan, pihaknya menyerahkan sepenuhnya kasus tersebut ke-

pada pihak berwajib. "Kita serahkan saja sama Polisi untuk mengusutnya, kan mereka lebih tepat ranahnya," katanya, Senin (29/7). Akibat kejadian tersebut, diperkirakan kerugian mencapai Rp1 miliar. Ada enam aspel (gulungan) kabel tanam yang terbakar dari 34 total aspel yang berada dilokasi. Kabel itu jenis Saluran Kabel Tegangan Menengah (SKTM) 20 Kv. "Kerugian hampir Rp1 miliar. Karena per meternya itu

harganya sekitar Rp550 ribu. Yang terbakar itu ada sekitar 1.700 meter, karena per aspelnya itu panjangnya 250-300 meter," kata Dody. Terpisah, Kasat Reskrim Polres Tapanuli Selatan AKP Alexander Piliang, ketika dihubungi belum bersedia mengomentari hal tersebut. "Masih sibuk, nanti saya hubungi," katanya kepada wartawan saat dihubungi melalui telepon selulernya. (ISN)

Peristiwa terbakarnya enam rol kabel listrik milik PT PLN yang menimbulkan kerugian sekitar Rp1 miliar belum terungkap pelakunya.

(BD)

Syahrial Lepas 177 Calon Haji Kota Tanjung Balai Tanjung Balai-andalas Wali Kota Tanjung Balai HM Syahrial SH MH melepas keberangkatan sebanyak 177 jamaah calon haji Kota Tanjung Balai dari lapangan Sultan Abdul Jalil Rahmadsyah, Tanjung Balai, menuju Asrama Haji Medan, Selasa (30/7) pagi. Syahrial menyampaikan harapannya kepada 177 jamaah calon haji (Calhaj) yang akan berangkat ke tanah suci Makkah tahun 2019 ini hendaknya sebanyak itu pula yang akan kembali pulang ke Kota Tanjung Balai. Syahrial kembali mengingatkan para jamaah untuk terus menjaga kesehatan selama berada di tanah

Wali Kota Tanjung Balai HM Syahrial menyerahkan bendera rombongan jamaah calon haji asal Kota Tanjung Balai, Selasa (30/7) pagi. suci, karena melaksanakan ibadah haji adalah ibadah yang banyak mengandalkan fisik, untuk itu jamaah calon haji diimbau menjaga

kesehatannya. "Sehat itu adalah prioritas, kami mengingatkan kepada seluruh jamaah untuk tetap menjaga kese-

hatan selama menjalankan ibadah di tanah suci, dan sekembalinya ke Tanjungbalai menjadi Haji mabrur,� ujar Syahrial. “Saya berharap bapak dan ibu bisa menjaga kesehatan, ada proses lebih dari dua minggu di tanah suci untuk bersama sama melaksanakan wukuf di Arafah,� harap Syahrial. Dikatakan Syahrial, saat ini suhu di tanah Arafah mencapai 42 derajat celcius, sehingga para jamaah harus benar-benar dalam kondisi yang bugar agar terhindar dari hal yang tidak diinginkan. Syahrial juga mengajak para calon jamaah haji mengucapkan rasa syukur

kepada Allah SWT, karena diberi kesempatan menunaikan ibadah haji, sebab mungkin beberapa di antara jamaah pasti ada yang sudah lama menunggu. "Untuk itu saya ucapkan selamat menunaikan ibadah haji buat seluruh jamaah calon haji Kota Tanjung Balai, Insyaallah kita semua diberkahi Allah SWT," sebut Syahrial. Sementara itu, Ketua DPRD Tanjung Balai H Maralelo Siregar menekankan kepada Tim Pemandu Haji Daerah (TPHD) agar benar-benar melaksanakan tugasnya dalam membimbing para jamaah dalam melaksanakan syarat dan rukun haji.

"Kami minta TPHD terus membimbing jamaah, semoga nanti tidak ada suara-suara sumbang yang muncul dari jamaah terhadap tim pendamping," kata H Maralelo Siregar. Dari 177 orang jamaah calhaj Kota Tanjung Balai, tercatat jamaah tertua/lanjut usia atas nama Umar Siagian bin Uwen Siagian (83 tahun) dan termuda usia 27 tahun atas nama Ahmad Muammar Khairi bin H Thamrin Munthe. Jamaah calhaj 1440 Hijriah/2019 Masehi ini didampingi dua orang Tim Pendamping Haji Daerah (TPHD) dan 3 orang petugas Kloter yang terdiri dari TPHI, TPIHI dan TKHI.

Calon jamaah haji Kota Tanjung Balai yang bergabung dalam Kloter 19 Embarkasi Medan dengan calon jamaah haji Kota Medan dijadwalkan masuk asrama haji pada Rabu (31/ 7) sekitar Pukul 19.05 WIB akan berangkat dari Kuala Namu menuju Jeddah dengan penerbangan GA 3119. Berangkat dari Kuala Namu menuju Jeddah, Rabu (31/7) Pukul 19.05 WIB dan tiba di Jeddah (31/7) Pukul 23.40 WAS. Dijadwalkan jamaah haji Kota Tanjung Balai akan tiba kembali di tanah air pada Kamis 12 September 2019.

WARTAWAN DAERAH BINJAI: Dedi Anora LANGKAT: Budi Zulkifli, Dony Syahputra, Marsudi, Syahbudi Zebua, Zulfikar Sitepu TANAH KARO: Robert Tarigan SH, PAKPAK BHARAT: Wesrion Tumangger DELISERDANG: TH Sihombing, Bobby Lusaka Purba SERGAI: Supriyadi TEBINGTINGGI: Saptha Nugraha Isa SIANTAR: Larham Simaremare SAMOSIR: Hotdon Naibaho TOBASA: Marganti Sigalingging HUMBANG HASUNDUTAN/D.SANGGUL: Andi Siregar DAIRI: Marulak Siahaan, Parulian Nainggolan, Julius Manurung BALIGE: Eduard Sibuea MADINA: Jefri Brata Lubis TARUTUNG: Hotbin Purba PALAS: Ibnu Sakti Nasution, Warsono BATUBARA: Zulkifli Nasution, H Sutan Sitompul, Rudi Purnomo KISARAN: Hamdan Rangkuti, TANJUNG BALAI: Syamsul Bahri AEK KANOPAN: M Ilyas Munthe LABUHAN BATU: Iwan Kesuma LABUHAN BATU SELATAN: Jhon Wesly Sitorus LABURA: Joko Gunawan ACEH TIMUR: Muhammad Ali LHOKSEUMAWE: Muliyadi BIEREUN: H Suherman Amin KOTA CANE: Agus Munthe GAYO LUES: Anuar Syahdat TAPAKTUAN: Heriansyah Putra SIGLI: Dhian Asmara

(SB)


SUMATERA UTARA 13 DPRD Sahkan P-APBD Pelebaran Jalan Padang Lawas 2019 Lingkar Samosir Tuntas November 2019

Rabu

harian andalas | Hal.

31 Juli 2019

KETUA DPRD Palas Syhawil Nasution didampingi Waki Ketua DPRD Palas Irsan Bangun Harahap dan Muhammad Dayan Hasibuan saat memimpin rapat paripurna pengesahan P-APBD Palas TA 2019. Sibuhuan-andalas Rancangan Peraturan Daerah Kabupaten Padang Lawas (Palas) tentang Perubahan Anggaran Pendapatan dan Belanja Daerah (PAPBD) tahun 2019 disahkan dan ditetapkan DPRD melalui sidang paripurna, Senin (29/7) malam. Rapat Paripurna dipimpin langsung Ketua DPRD Palas Syahwil Nasution dan diikuti 21 anggota DPRD Palas. Hadiri Wakil Bupati Palas Ahmad Zarnawi Pasaribu, Sekda Palas Arpan Nasution, pimpinan OPD, dan Camat se Kabupaten Palas. Rapat paripurna diawali dengan pembacaan tatib dan surat keputusan Ranperda oleh Plh Sekretaris DPRD Palas Agustina, dilanjutkan penanda-

tanganan oleh pimpinan dewan. Sebelumnya Fraksi Golkar DPRD Palas menyampaikan pandangan fraksi yang disampaikan Amran Pikal. Disebutkan, adanya kebutuhan penambahan anggran keseluruhan sebesar Rp357 juta dan pengalihan dari pagu anggaran yang di rencanakan awalnya untuk pengadaan lahan tanah di wilayah Sosa, serta kebutuhan biaya operasional sejumlah SKPD, dialihkan untuk kebutuhan Biaya operasional Masjid Agung Al-Munawarah Padang Lawas Bercahaya. Wakil Bupati Palas Ahmad Zarnawi Pasaribu membacakan sambutan Bupati Palas, menyampaikan ucapan terima kasih kepada seluruh anggota

DPRD Padang Lawas yang telah meluangkan waktu dalam pembahasan pada sidang paripurna pengajuan Ranperda PAPBD tahun anggaran 2019. Ranperda PAPBD Kabupaten Padang Lawas ini akan diajukan ke Pemerintahan Provinsi Sumatera Utara melalui Gubernur Sumatera Utara guna dievaluasi untuk ditetapkan menjadi Peraturan Daerah (Perda) Kabupaten Palas tahun anggaran 2019. "Kita berharap proses evaluasi P.APBD tahun 2019 berjalan lancar, hingga akhirnya Pemkab Padang Lawas bisa menggunakan anggaran tersebut sesuai peraturan dan perundang-undangan yang ditetapka," kata Wabup. (ISN)

Di Kabupaten Langkat Baca Tulis Alquran Mata Pelajaran Wajib Eekstrakurikuler

Samosir-andalas Menteri Pekerjaan Umum dan Perumahan Rakyat (PUPR) Basuki Hadimuljono meninjau sejumlah proyek pemerintah di Pulau Samosir dan sekitarnya. Salah satunya proyek pelebaran jalan lingkar Samosir dan pelebaran ruas TelePangururan. Pembagunan jalan nasional ruas Tele-Pangururan meniadakan drainase (saluran air) yang sudah ada sebelumnya. Ketiadaan pembuatan drainase ini dapat merusak stuktur jalan yang baru saja diperbaiki dengan menggunakan APBN. “Aspal itu musuh utamanya tiga, air, air, dan air. Artinya musuh besarnya aspal ya air itu," ujar Basuki didampingi Bupati Rapidin Simbolon kepada wartawan saat meninjau proyek terusan Tano Ponggol, Pangururan Senin (29/7). Basuki menambahkan, masyarakat harus memberikan tanahnya untuk pembangunan drainase. "Tadi, saya melihat ada bangunan toko, tanahnya dilepaskan untuk pembagunan drainase. Saya lihat dulu pembagunan jalan nasional Tele-Pangururan," kata Basuki. Basuki menyarankan

andalas/hotdonnaibaho

MENTERI PUPR Basuki Hadimuljono didampingi Bupati Samosir Rapidin Simbolon saat meninjau proyek pembangunan jembatan Tano Ponggol Pangururan. Pemda supaya melakukan pembebasan lahan untuk pembagunan drainase. "Menjadi tugas utama Pemda untuk pembebasan lahan, Kementerian PUPR untuk biaya pembebasan lahan masyarakat," ujarnya. Mengenai pembagunan jalan nasional lingkar Samosir yang dikerjakan PT PP (Persero), Seneca dan DAKA, Basuki mengaku bahwa luas jalan yang sedang dibagun saat ini sudah memenuhi standar nasional. "Lebar bahu jalan dua meter serta luas jalan raya tujuh meter. Bila luas mencapai 14 meter berarti harus dua jalur. Padahal ring road Samosir tidak harus dua jalur," imbuh dia. Dia menambahkan,

bahu jalan merupakan milik jalan. Jadi bukan harus menjadi hak pejalan kaki. Bisa juga digunakan untuk pembuatan taman. Menurutnya, pembangunan dengan menggunakan APBN ini guna mendukung Danau Toba menjadi Kawasan Strategis Pariwisata Nasional (KSPN). "Preservasi dan pelebaran jalan lingkar Samosir ditargetkan tuntas November 2019 dan pelebaran alur terusan Tano Ponggol Pangururan 2020," kata Basuki. Pembangunan jalan lingkar Samosir memang masih ada yang belum tuntas dilebarkan di tahun ini, namun pembangunan akan tetap dilanjutkan di tahun 2020. Selain itu, ada proyek

lain akan dilakukan di Samosir, yaitu pembangunan jembatan Tano Ponggol Pangururan. "Pembangunan akan digenjot di kawasan Danau Toba, termasuk Kabupaten Samosir untuk mewujudkan nawacita Jokowi mewujudkan Danau Toba sebagai kawasan objek wisata internasional. Pokoknya Pemda Samosir siapkan lahannya, pemerintah akan ganti rugi dan membangun infrastruktur," ujar Basuki. Basuki mendahului kunjungan kerja (kunker) Presiden Jokowi ke Kabupaten Samosir, Provinsi Sumatra Utara. Pada Selasa (30/7), Basuki akan mendampingi Presiden Joko Widodo meninjau proyek yang sama. (HN)

Gedung di Lapangan Napasengkut Kurang Diperhatikan Asisten Pemerintahan Setdakab Langkat Abdul Karim Stabat-andalas Bupati Langkat Terbit Rencana Perangin-angin melalui Asisten Pemerintahan Abdul Karim mengatakan, penguatan pendidikan karakter menjadi salah satu program prioritas Presiden Joko Widodo. Program ini diimplementasikan Kementerian Pendidikan dan Kebudayaan dengan gerakan penguatan pendidikan karakter yang digulirkan sejak 2019. Hal tersebut disampaikan Abdul Karim saat memimpin apel gabungan Aparatur Negri Sipil (ANS) jajaran Pemerintah Kabupaten Langkat di halaman Kantor Bupati Langkat, Stabat, Senin (29/7). Dikatakan Abdul Karim, untuk menanggapi program prioritas Presiden Joko Widodo tersebut, Pemkab Langkat te-

lah menerbitkan beberapa Peraturan Bupati Langkat, di antaranya Perbup Nomor 20 Tahun 2018 tentang Kurikulum Muatan Lokal dan Ekstrakurikuler. Dalam Perbup tersebut dinyatakan bahwa untuk mata pelajaran Bahasa Inggris merupakan mata pelajaran muatan lokal wajib pada jenjang SD dan MI. Sedangkan mata pelajaran teknologi informasi dan komunikasi diwajibkan pada jenjang SMP dan sederajat. Sementara itu, untuk mata pelajaran sejarah Langkat, muatan lokal wajib untuk jenjang SD dan SMP sederajat, baik negri maupun swasta. Sedangkan untuk ekstrakurikuler yang wajib adalah Baca Tulis Alquran. "Hal ini diterapkan selaras dengan bumi Langkat

yang religius dan mayoritas masyarakatnya beragama Islam," sebutnya. Selanjutnya, Abdul Karim menyampaikan, bahwa UN tingkat SMP sederajat tahun 2019 merupakan tahun kedua Langkat melaksanakan UNBK, di mana hasilnya selama dua tahun berturut turut lulus 100 persen. Abdul Karim menerangkan, pada tahun 2019 ini sejak Bupati Langkat mengeluarkan Perbup No 24 tahun 2019, tentang Penerimaan Peserta Didik Baru (PPDB) pada TK, SD dan SMP sederajat, Langkat sudah tidak disibukan lagi saat PPDB TP 2019/2020, karena sudah menggunakan sistem zonasi. "Semuanya sudah terlaksana dengan baik, aman dan lancar,� ungkapnya. (BD)

Pakpak Bharat-andalas Bangunan gedung yang dibangun tahun 2018 di Lapangan Napasengkut Desa Salak l, Kecamatan Salak, Kabupaten Pakpak Bharat dengan ornamen rumah adat Pakpak, tampak kurang diperhatikan instansi terkait. Kondisi bangunan tersebut dibeberapa sisi bangunan gedung sudah mengalami kerusakan. Pantauan andalas, Selasa (30/7), lantai tangga bangunan sudah ada yang retak, kaca pintu ruangan di gedung tersebut juga ada yang sudah pecah. Selain itu, lantai gedung cukup kotor, semak belukar dan sampah di depan dan samping gedung tidak dibersihkan. Kemudian, peralatan di toilet gedung sudah ada juga yang rusak. Padahal, informasi diterima andalas dari warga sekitar, sejak bangunan selesai dikerjakan hingga saat ini bangunan tersebut belum pernah difungsikan. Namun kondisi bangunan saat ini sudah mengalami kerusakan. Sekretaris Komando Bela Negara (Kobra) Kabupaten Pakpak Bharat Robet Boangmanalu saat diminta tanggapannya terkait kon-

andalas/wesrion

Bangunan di Lapangan Napasengkut tampak sudah dipenuhi semak belukar. disi bangunan tersebut, menyayangkan kondisi bangunan yang sudah mengalami kerusakan. "Padahal bangunan di Lapangan Napasengkut itu dibangun tahun 2018, diduga pas proses pembangunan, pihak dinas terkait kurang melakukan penga-

wasan sehingga seperti itu kondisinya sekarang, lantai tangga sudah megalami kerusakan," kata Robet. Robet menyesalkan ketidakpedulian Pemkab Pakpak Bharat melalui dinas terkait atas keberadaan bangunan tersebut. "Kita berharap instansi ter-

kait supaya meninjau bangunan di lapangan Napasengkut tersebut, terkait adanya informasi bagian bangunan sudah ada yang rusak, kita meminta instansi terkait segera memperbaiki, sebelum semakin parah dari yang sekarang ini," ujarnya. (WES)

Bupati Taput: Muara Pintu Masuk Kawasan Wisata Danau Toba

Bupati Taput Nikson Nababan saat mendampingi Menteri Perhubungan Budi Karya Sumadi mengunjungi Dermaga Muara, Senin (29/7).

Muara-andalas Kunjungan Presiden RI Joko Widodo selama tiga hari di tiga kabupaten di Kawasan Danau Toba sebagai bukti keseriusan Pemerintah Pusat dalam mengembangkan destinasi pariwisata baru. Muara menjadi salah satu tempat yang dikunjungi Presiden, yang diharapkan jadi salah satu pintu masuk menuju Kawasan Wisata Danau Toba. "Bapak Presiden Jokowi telah mewujudkan mimpi kita melalui Bandara Internasional Silangit sehingga para wistawan dengan akses

ini dapat menuju Danau Toba melalui Muara," kata Bupati Tapanuli Utara (Taput) Nikson Nababan saat meninjau pembangunan Dermaga Muara, Senin (29/7). Dikatakan, Pemerintah Pusat telah membangun dermaga di Muara dan dua bulan ke depan diharapkan akan selesai. Selanjutnya melalui Kementerian Perhubungan, Pemkab Taput akan dibantu dengan pemberian kapal penyeberangan sehingga dari Muara akan dapat diakses menuju lokasi se-Kawasan Danau Toba. "Peluang besar seperti inilah yang

akan menjadikan Muara sebagai pintu masuk," tambah Bupati. Bupati juga menjelaskan perlunya percepatan pendirian Perguruan Tinggi Negeri Tapanuli serta melanjutkan pembangunan jalan tol melewati Tapanuli Utara hingga ke Tapanuli Tengah. "Selain bantuan dari Dana Alokasi Khusus, kita juga berharap dukungan Pemerintah Pusat untuk mewujudkan Universitas Negeri Tapanuli, di mana fakultasnya berada di beberapa kabupaten di Tapanuli sesuai dengan kondisi masing-masing.

Keberadaan universitas ini, nantinya akan mendatangkan wisatawan domestik dan bahkan juga menimbulkan efek domino yang positif bagi sektor lainnya," tambah Nikson. "Pentingnya pembangunan jalan tol yang melintasi Tapanuli Utara hingga Tapanuli Tengah akan meningkatkan pertumbuhan perekonomian masyarakat pantai timur dan pantai barat Sumatera. Saya yakin citacita ini dapat terwujud dengan dukungan semua pihak terutama Bapak Presiden Jokowi," pungkas Nikson. (HOT)


SUMATERA UTARA

Rabu 31 Juli 2019

Menpar Promosikan Taman Eden 100

Menteri Pariwisata Arief Yahya saat meninjau Taman Eden 100 di Sionggang Utara, Kecamatan Lumban Julu, Tobasa.

Tobasa-andalas Menteri Pariwisata (Menpar) Arief Yahya melakukan kunjungan kerja ke Kawasan Danau Toba mendampingi Presiden RI Joko Widodo. Sebelumnya, Arief menyempatkan diri mengunjungi Taman Eden 100 di Desa Sionggang Utara, Kecamatan Lumban Julu, Kabupaten Tobasa, Senin (29/7). Dalam kunjungannya, Arief mengagumi keindahan Taman Eden 100 yang sejuk dan asri.

Bak taman Firdaus tempat Adam dan Hawa, begitu Arief menyebut Taman Eden yang dipenuhi ribuan pohon termasuk tanaman endemik Toba seperti andaliman. Arief bahkan mengajak seluruh wisatawan untuk menyempatkan diri berwisata ke Taman Eden 100 saat berkunjung ke Kawasan Danau Toba. "Hai sobat wisata di seluruh Indonesia, saya sedang berada di Taman Eden 100, taman hutan yang sangat cocok untuk ekowisata. Ada juga air terjunnya. Pokoknya sangat indah," ujar Arief menghimbau warga. Tak sampai disitu, Arief juga menyempatkan diri menikmati

berbagai kuliner lokal berbahan dasar andaliman yang sedang naik daun. Bahkan Arief berjanji akan membantu pengelola Taman Eden 100, Marandus Sirait untuk membangun satu unit restoran, yang nantinya akan menjadi pusat kuliner rasa andaliman. "Andaliman, tanaman endemik Toba mirip seperti merica, tapi hanya ada di kawasan Danau Toba dan sekitarnya. Nanti di sini kita akan bangun restoran yang makanannya berbasis andaliman. Jadi kalau ke Danau Toba jangan lupa mampir ke Taman Eden 100," himbau Airef. (EDU)

Langkat Kehilangan Sosok Wartawan yang Baik Stabat-andalas Warga Langkat khususnya insan Pers kehilangan sosok wartawan senior, wartawan baik dan menjadi tauladan bagi seluruh insan Pers Kabupaten Langkat. Haji Ibnu Kasir (72) kini telah pergi untuk selamanya akibat laka lantas yang terjadi di Jalan Proklamasi, Stabat, Selasa (30/7) sekitar Pukul 12.30 WIB. Kasat Lantas Polres Langkat AKP M Rikki Ramadhan SIK melalui Kanit Laka Iptu Master Purba SH pada wartawan membenarkan kejadian tersebut. "Benar bang, ada laka lantas atas nama korban H Ibnu Kasir," kataya. Saat ini barang bukti berupa kendaraan mobil Avanza BK 1355 RI serta satu unit sepeda motor Honda Legenda BK 5267 PX dan seorang pengemudi mobil Avanza atas nama Yuliana (18) warga Dusun I Desa Stabat Lama, Kecamatan Stabat telah diamankan. Adapun kronologi kejadian, sebelum terjadinya laka lantas sepeda motor Honda Legenda BK 5267 PX berjalan dari arah kantor PWI Langkat menuju arah Stabat, tiba-tiba datang dari arah belakang mobil Avanza BK 1355 RI yang dikemudikan Yuliana menuju arah Stabat menabrak bagian belakang sepeda motor yang dikemudikan H Ibnu Kasir, seketika korban terpental dari sepeda motornya hingga beberapa meter. Oleh warga di sekitar lokasi kejadian langsung membawa

andalas/dony syahputra

Kanit Laka IPTU Master Purba SH saat mengambil keterangan pengemudi Avanza di ruangan penyidik. korban kerumah sakit Putri Bidadari Stabat, hanya saja luka yang diderita mantan ketua PWI Langkat tersebut cukub serius, hingga akhirnya nyawa korban tidak dapat tertolong dan wartawan yang dikenal baik tersebut menghembuskan napas terakhirnya. Mendapat laporan terjadi laka lantas, Kasat Lantas Polres Langkat AKP M Rikki Ramadhan langsung memerintahkan personelnya untuk cek dan amankan TKP. Sementara pengemudi mobil Avanza BK 1355 RI melarikan diri ke arah Tebasan. Atas kesigapan Aipda H Simatupang dan Bripka Hendra Sandri, anggota lantas yang saat itu berada di TKP akhirnya mendapat inpormasi dari salah seorang warga yang melihat

kalau mobil Avanza tersebut disembunyikan pengemudinya di salah satu warung yang tidak jauh dari lokasi kejadian. Tidak membuang waktu lama seketika Kanit Laka Iptu Master Purba SH dan Aipda H.Simatupang bersama warga itu menuju lokasi tempat disembunyikannya mobil Avanza dan berhasil menemukan mobil yang disembunyikan tersebut, hanya saja plat belakang mobil itu telah dicopot oleh pengemudinya, diduga untuk mengelabui kejaran petugas. Arman, warga Stabat sangat mengapresiasikan kinerja Sat Lantas Polres Langkat yang sigap menurunkan anggotanya ke TKP, sehingga mobil yang melarikan diri dan disembunyikan oleh pelakunya tersebut dapat diamankan. (DN)

harian andalas | Hal.

14

Pilkades Karang Rejo

Timses Ajak Warga Menangkan Arabiyah Stabat-andalas Pesta demokrasi pemilihan kepala desa (Pilkades) yang dilaksanakan serentak di Kabupaten Langkat pada 22 Agustus mendatang, kini terlihat sudah mulai ramai diperbincangkan dan masing-masing tim sukses (timses)calon kepala desa terlihat sudah mulai bekerja dengan caranya masing-masing untuk meraih suara. Salah satunya di Desa Karang Rejo, Kecamatan Stabat yang diperebutkan lima calon kepala desa. Salah satunya Arabiyah dengan nomor urut 1, calon kades satu-satunya perempuan yang memiliki visi dan misi ingin memajukan Desa Karang Rejo dari segala bidang, terutama pembangunan inspratuktur serta meningkatkan taraf hidub warganya yang sebagian besar bertani. Hal tersebut dikatakan oleh Sukirin, salah satu tim sukses Arabiyah. kepada wartawan usai memasang baliho calon kepala desa nomor urut 1 atas nama Arabiyah. Menurut Sukirin, dirinya berjuang iklas tanpa ada pamrih dan embel-embel di belakang hari, baik nanti setelah calonnya menang. "Kita menginginkan desa ini bagus dan maju ke depannya. Arabiyah sudah punya pengalaman untuk menjadi seorang pemimpin, beliau su-

andalas/dony syahputra

Sukirin dan Adi diabadikan dengan latar belakang spanduk Calon Kades Karang Rejo Arabiyah. dah banyak belajar bagai mana cara menghadapin warga, dikarenakan almarhum suaminya mantan kepala desa dan putranya saat ini juga sebagai Plt kepala desa," ucap Sukirin. Kemampuan Arabiyah di bidang pemerintahan desa serta cara menghadapin masyarakat, Sukirin tidak mera-

gukan kemampuan calon yang didukungya. "Mari kita dukung dan menangkan buk Arabiyah menjadi Kades Karang Rejo, yakinlah desa kita ini akan lebih maju dari sebelumnya," ajak Sukirin yang juga sebagai tokoh masyarakat Dusun Mulia Bakti. (DN)

Rumah Pengungsi Sinabung

Menko PMK akan Letakkan Batu Pertama Tahap III Kabanjahe-andalas Rumah dan lahan pertanian relokasi tahap III pengungsi Sinabung menuai titik terang untuk segera dibangun. Pembangunan relokasi tahap III di kawasan Siosar dikabarkan sudah sangat mendesak. Kepala BPBD Sumatera Utara Riadil Akhir Lubis melalui pesan whatsapp (WA) kepada Bupati Karo Terkelin Brahmana melaporkan bahwa terkait rencana kunjungan kerja Menteri Koordinator (Menko) Pembangunan Manusia dan Kebudayaan (PMK) Puan Maharani bersama Kepala BNPB Doni Monardo ke Kabupaten Karo dalam waktu dekat. Menyikapi hal itu, Bupati Karo mengaku kunker itu tentative 1 dan tentative 2 Menteri PMK Puan Maharani dan bersama kepala BNPB Letjen Doni Monardo ke Sumut dan Karo, Selasa (30/7) Pukul 15.40 WIB saat mendapat informasi di ruang kerjanya. Menurut Terkelin ketika dikonfirmasi di ruang kerjanya, Selasa (30/7) sepulang dari menghadiri kunjungan kerja Presiden Jokowi ke Taput, menjelaskan rencana kunker Menteri bersama Kepala BNPB yang akan didampingi Gubsu Edy Rahmayadi, dijadwalkan pada 5 Agustus 2019. Kedatangan rombongan ini untuk melakukan peletakan batu pertama pembangunan rumah relokasi tahap III di Siosar. Rencana perjalanan mereka sesuai informasi kita dapat ada dua tentative 1 dan 2, dimana tentative 1 rombongan Ibu Menteri dan kepala BNPB serta Gubernur Sumut menuju Kabupaten Karo via jalan darat menggunakan kendaraan VVIP. Sedangkan tentative 2, sambung Terkelin, rencana

Terkelin Brahmana rombongan plus Gubsu akan terbang ke Karo dengan menggunakan helicopter dan mendarat di landasan helipad Siosar atau di lapangan Yonif 125/Simbisa. "Ini lihat kondisi, masih dirembukkan karena semuanya masih tentative," sebut Terkelin. "Intinya, Pemkab Karo, menyambut kedatangan rombongan pejabat yang akan satu hari full pada 5 Agustus 2019 berada di Kabupaten Karo, dan akan bertolak kembali ke Medan, sesuai rencana yang kita terima," urainya. Terpisah, Kalak BPBD Karo Martin Sitepu mengatakan, informasi tersebut juga sudah diterimanya terkait kedatangan pejabat Pusat dan Provinsi dalam rangka peletakan pembangunan batu pertama tahap ke III relokasi pengungsi Sinabung di Siosar. "Kita sudah menyiapkan paparan dan progresif jika diminta, rencana hari Rabu (31/7) kita akan mengadakan rapat di kantor bupati untuk membahas kedatangan ibu Menteri Puan dan Kepala BNPB termasuk Gubsu. Dipastikan semuanya berjalan lancar,” ujarnya. Berdasarkan catatan andalas, relokasi tahap I di Siosar dengan 370 KK (bentuk ru-

mah) dan 457 KK (Lahan Usaha Tani), penanganan sudah selesai. Sedangkan Relokasi mandiri tahap II tersebar di lokasi beberapa hamparan dengan 1.655 KK (rumah), 1.679 KK (lahan usaha tani) untuk penanganannya juga sudah selesai. Untuk relokasi tahap III di Siosar dengan jumlah 892 KK (Rumah) lokasi perumahan pada APL/Ex Agropolitan untuk 1032 KK (Lahan Usaha Tani) ex hutan produksi Siosar dengan luas lahan yang dibutuhkan sebesar 480 hektar, meliputi desa Sigarang garang, Sukanalu, Mardinding dan Dusun Lau Kawar. Dana relokasi tahap III dari BNPB telah ditransfer ke RKUD Pemerintah Kabupaten Karo pada tanggal 27 Desember 2018 senilai 161.718. 413.929. dimana lahan usah tani sedang tahap land claring. Lembaga Kebijakan Pengadaan Barang/Jasa Pemerintah sudah menyetujui pembangunan rumah relokasi tahap III dilakukan dengan perlakuan khusus atau lex spesialis, agar sistem normal yang memakan waktu dapat terpotong setelah adanya perlakuan khusus dalam proses tender pengadaan barang dan jasa untuk tahap III. (RTA)

Pemkab Asahan Launching GISA Kependudukan

andalas/hamdan rangkuti

Plt Bupati Asahan Surya menyaksikan penandatanganan perjanjian kerja sama dengan OPD Pemkab Asahan.

Kisaran-andalas Pemerintah Kabupaten Asahan akan launching Gerakan Indonesia Sadar Administrasi Kependudukan (GISA) di Kantor Dinas Kependudukan dan Catatan Sipil Kabupaten Asahan, Selasa (30/7). GISA merupakan sebuah gerakan untuk membangun pemerintahan yang sadar akan pentingnya administrasi kependudukan, pentingnya manfaat kependudukan, pentingnya pemanfaatan data kependudukan, pentingnya pemutakhiran data kependudukan, dan pentingnya pelayanan administrasi kependudukan. Tampak hadir pada launching GISA di antaranya Plt Bupati Asahan Surya Bsc, para asisten, pimpinan

OPD, camat dan lurah se kabupaten Asahan. Dalam sambutannya, Plt Bupati Asahan Surya menyampaikan, program GISA untuk mewujudkan Indonesia yang sadar administrasi kependudukan, tertib administrasi kependudukan sebagaimana amanat Undang Undang No.24 Tahun 2013 Tentang perubahan atas Undang Undang No 23 Tahun 2006 Tentang Administrasi Kependudukan. “Melalui pencanangan GISA di Kab. Asahan, seluruh masyarakat Kab. Asahan agar meningkatkan kesadarannya bila terjadinya perobahan administrasi data kependudukanya untuk segera melaporkannya kepada Disdukcapil Asahan,” ujar Surya.

Khusus untuk penerima Kartu Idntitas Anak (KIA), lanjut Surya, yang mulai diterbitkan sejak awal Juli 2019 di Asahan, pihaknya mengucapkan terima kasih kepada Dinas Kependudukan dan Catatan Sipil beserta jajarannya atas usahanya untuk menerbitkan KIA guna menindaklanjuti Permendagri No 2 tahun 2016. “Denga memiliki KIA, anak-anak kita dapat menggunakan sebagai identitas diri, pendaftaran sekolah, dokumen keimigrasian, transaksi keuangan dan perbankan,” terang Plt Bupati Asahan. Sementara Kepala Disdukcapil Asahan Supriyanto dalam laporannya menyampaikan, peluncuran GISA ini ditandai dengan dimulainya empat

program yaitu, sadar kepemilikan dokumen kependudukan, sadar pemutakhiran data kependudukan, dan sadar melayani administrasi kependudukan menuju pelayanan yang membahagiakan rakyat. “Kadisdukcapil juga meminta kepada warga Asahan untuk melakukan perekaman dan percetakan KTP elektronik bagi warga yang belum memiliki. Karena kedepan Indonesia akan menuju satu nomor kependudukan ‘Single Identity Number," imbuhnya. Dipenghujung acara, Plt Bupati Asahan menyaksikan penandatanganan perjanjian kerja sama (PKS) pemanfaatan data antara Disdukcapil Asahan dengan OPD terkait, dan rumah ibadah. (FAS)


Rabu

andalas Halaman

31 Juli 2019

16

Toba Samosir (ANTARA) Pembangunan hotel berbintang empat atau lima akan berdampak positif bagi kesejahteraan petani lokal di sekitar Danau Toba.

ANTARA SUMUT | RINTO ARITONANG

Lautan manusia mengelilingi mobil sedan hitam yang dikendarai Jokowi di sepanjang Jalan DI PanjaitanTarutung, Tapanuli Utara.

Ribuan Warga Elu-elukan Presiden Jokowi Saat Tinggalkan Salib Kasih

ANTARA SUMUT | DONNY

Presiden Jokowi dan rombongan saat mengunjungi The Kaldera Toba Nomadic Escape di Kabupaten Toba Samosir, Sumatera Utara, Selasa (30/7).

Tapanuli Utara (ANTARA) - Ribuan warga mengelu-elukan Presiden Joko Widodo, dan Ibu Negara Iriana Joko Widodo serta rombongan saat meninggalkan kawasan Salib Kasih Kabupaten Tapanuli Utara, Sumatera Utara, Selasa. Mobil yang membawa Presiden Joko Widodo, saat meninggalkan kawasan Salib Kasih dan ketika melaju di jalan Mayjen Samosir, jalan DI Panjaitan, hingga di jalan Sisingamangaraja Tarutung disambut meriah ribuan warga di sepanjang jalan protokol tersebut. Warga berduyun-duyun berupaya bersalaman dengan sang presiden. "Jokowi....Jokowi...," riuh sorak sorai masyarakat mengeluk-elukan nama presiden di sepanjang sisi jalan yang dilalui. Laju mobilitas rombongan presiden yang meninggalkan kawasan wisata Salib Kasih sekitar pukul 08.50 WIB, dan hendak melaju menuju Siborongborong menyendat saat hadangan warga yang ingin bersalaman dengan presiden dengan histeris berupaya menghentikan sedan hitam yang dinaiki Jokowi. Sembari memberikan sejumlah bingkisan berupa baju kaos kepada warga, dan melayani salaman dan niat foto selfi warga, Presiden Jokowi dengan sumringah mengapresiasi sambutan masyarakat . Mobilitas rombongan presiden baru dapat berjalan lancar setelah upaya petugas Paspampres dibantu petugas pengamanan lainnya mampu melancarkan jalur lintas sekitar pukul 09.45 WIB, hingga rombongan melaju meninggalkan Tarutung menuju Siborongborong.

HAL ini dijelaskan oleh Presiden Joko Widodo saat mengunjungi destinasi wisata The Kaldera Toba Nomadic Escape, Kabupaten Toba Samosir, Sumatera Utara pada Selasa. "Kalau banyak hotel berbintang disini, pasti nanti sayur masuk hotel, buah masuk hotel, singkong masuk hotel, kentang masuk hotel dan lapangan kerja juga pasti terbuka," kata Presiden Jokowi.. Dengan begitu masyarakat sekitar tidak perlu khawatir, karena penyerapan hasil tani dari petani lokal akan semakin meningkat. Oleh karenanya, selain pengembangan alam dengan tidak membangun fasilitas fisik secara permanen seperti konsep Nomadic Escape, pembangunan hotel berbintang kelas dunia juga harus dilakukan guna memberi banyak pilihan bagi wisatawan untuk memilih tempat selama berlibur di kawasan Danau Toba. Namun, pembangunan hotel nantinya juga tidak akan merusak lingkungan dengan mengkaji terlebih dahulu sebelum dibangun. Sementara itu, selama mengunjungi The Kaldera Toba Nomadic Escape seluas 386 hektare Jokowi ditemani Direktur Utama Badan Pelaksana Otorita Danau Toba (BPODT), Arie Prasetyo berkeliling melihat potensi fasilitas wisata yang bisa dikembangkan di kawasan tersebut.

ANTARA | PRISFA TRIFERNA

Mendagri Tjahjo Kumolo (kiri) dan Menpan RB Syafruddin di Hotel Bidakara, Tebet, Jakarta Selatan, Selasa (30/7/2019).

Mendagri: Pencurian Data Penduduk Bisa Lewat Media Sosial

PRADITA KURNIAWAN SYAH

Siswa SMK.

Jakarta (ANTARA) - Menteri Dalam Negeri Tjahjo Kumolo menyebut bahwa masalah pencurian data penduduk bisa dilakukan oleh oknum yang memanfaatkan media sosial, dan kembali menegaskan keamanan data yang digunakan lembaga keuangan swasta yang bekerja sama dengan Kementerian Dalam Negeri. "Ada saja oknum-oknum yang lewat medsos, lewat google dan sebagainya. Google saja kemarin baru kena denda sekian," ujar Tjahjo ketika ditemui dalam acara Kementerian PAN-RB, di Hotel Bidakara, Tebet, Jakarta Selatan, Selasa. Menurut Tjahjo, masalah pencurian data penduduk harus diserahkan kepada polisi karena sudah menyangkut tindakan kriminal. Kemendagri sebelumnya lewat Ditjen Kependudukan dan Pencatatan Sipil

Kemenkominfo Gelar Latihan Digital Talent Scholarship Bagi Lulusan SMK Padang (ANTARA) - Kemenkoinfo menggelar latihan bagi lulusan SMK yang belum mendapat pekerjaan melalui program Digital Talent Scholarship (DTS) 2019 untuk persiapan menghadapi era evolusi industri 4.0 yang diselenggarakan di Politeknik Negeri Padang, Kota Padang, 29 Juli hingga 28 Agustus 2019. Kepala Balai Besar Pengembangan SDM dan Penelitian Kemkominfo Medan, Irbar Samekto di Padang, Senin, mengatakan kegiatan ini bertujuan untuk meningkatkan kompetensi lulusan SMK, dalam upaya pengurangan angka pengangguran serta meningkatkan tenaga terampil dibidang teknologi. "Sekarang mungkin orang menganggap lulusan SMK masih belum siap pakai. Tapi dengan adanya kegiatan DTS 2019 ini kita coba membuktikan bahwa Indonesia mampu untuk meningkatkan produtivitas yang mempunyai daya saing," jelasnya. Ia menambahkan nantinya peserta yang lulus pelatihan ini, skill-nya akan setara dengan D3. Khusus di Sumatera Barat (Sumbar), ada sebanyak 191 peserta dari alumni SMK se-provinsi ini dan juga ada dari luar Sumbar seperti Riau dan Jambi yang mengikuti pelatihan di labor PNP selama 18 hari. “Ada 18 hari pertemuan yang mana satu hari ada empat jam, yang di bagi menjadi dua sesi yaitu pagi dan siang dan dimulai dari hari senin hingga Jumat,� kata Ketua Panitia pelaksana DTS 2019 Rainal Hadi. Ia menambahkan ada tiga kompetensi yang diajarkan yaitu Junior Network Administrator, Junior Mobile Programmer, dan Junior Grafik Designer. Dari tiga kompetensi yang diajarkan, peserta harus memilih salah satu kompetensi yang ingin mereka pelajari dari awal melakukan registrasi sesuai dengan minat dan kompetensi masingmasing. Di akhir pelatihan nanti akan diadakan uji kompetensi dan peserta akan mendapatkan sertifikat yang berguna sebagai penunjang bagi mereka untuk mendapatkan pekerjaan.

melaksanakan kerja sama dengan ribuan lembaga keuangan dan pembiayaan swasta, sehingga menimbulkan kekhawatiran mengenai potensi kebocoran data. Namun, Tjahjo dalam kesempatan tersebut kembali menegaskan bahwa kerja sama Kemendagri dengan lembaga keuangan swasta dilakukan dengan pengawasan Otoritas Jasa Keuangan (OJK). Masalah perlindungan data penduduk sudah diatur dalam Undang-Undang Nomor 24 Tahun 2013 tentang Administrasi Kependudukan serta dalam Peraturan Mendagri Nomor 61 Tahun 2015 tentang Persyaratan Ruang Lingkup dan Tata Cara Pemberian Hak Akses serta Pemanfaatan Nomor Induk Kependudukan, Data Kependudukan dan Kartu Tanda Penduduk Elektronik.

Panglima TNI: Koopsus Tidak Nihilkan Peran Pasukan Elite Tiap Matra Jakarta (ANTARA) - Panglima Tentara Nasional Indonesia (TNI) Marsekal TNI Hadi Tjahjanto menegaskan keberadaan pasukan Komando Operasi Khusus (Koopsus) bukan berarti menihilkan peran pasukan elit yang dimiliki setiap matra. "Dibentuknya koopsus tni ini bukan berarti menihilkan peran pasukan khusus matra masing-masing (AD, AL, dan AU)," katanya, saat meresmikan Koopsus di Markas Besar TNI, Cilangkap, Jakarta, Selasa. Pembentukan Koopsus, kata dia, justru ingin menyinergikan pelaksanaan tugas TNI secara gabungan, sebagaimana doktrin TNI matra terpadu, yaitu Tri Dharma Eka Karma. Secara materiil, ia menye-

ANTARA NEWS | ZUHDIAR LAEIS

Panglima TNI Marsekal (TNI) Hadi Tjahjanto memeriksa kesiapan pasukan pada peresmian Komando Operasi Khusus( Koopsus) di Markas Besar TNI, Cilangkap, Jakarta Selatan, Selasa (30/7/2019). butkan bahwa Koopsus sama denganpasukan-pasukankhususdi tiga matra, tetapi ditingkatkan lagi

di tataran Mabes TNI. "Secara materil sama, adalah pasukan khusus. Namun kita tingkatkan

lagi di tataran Mabes TNI, karena ancamannya juga berbeda, ada ancaman dari darat, laut, maupun udara," katanya. Oleh karena itu, kata dia, diperlukan interoperability, kesamaan, dan TNI menyiapkan doktrin, serta sarana dan prasana untuk kemudian menggerakkan pasukan khusus tersebut. Menghadapi spektrum ancaman yang semakin kompleks, kata Hadi, TNI harus menjadi organisasi yang adaptif yang mampu dihadapkan pada perkembangan teknologi. "Serta, perkembangan taktik dan teknik peperangan yang tidak lagi linier dan konvensional, namun juga asimetrik dan juga nonkonvensional," katanya. Dalam pelaksanaan tugasn-

ya menanggulangi terorisme, Hadi mengatakan pasti berkoordinasi dengan kepolisian yang memiliki Detasemen Khusus 88 dan Badan Nasional Penanggulangan Terorisme (BNPT). "Kita koordinasi dengan kepolisian dan BNPT sebagai penindak," katanya. Pasukan Koopsus beranggotakan inti satu kompi, sementara ditotal dengan seluruh pendukung, termasuk survillance untuk peran intelijen berjumlah 400 orang. Secara struktural, Koopsus dibentuk dslam satu wadah Badan Pelaksana Pusat (Balakpus) memiliki jalur komando langsung di bawah Panglima TNI yang sewaktuwaktu bisa ditugaskan atas perintah Presiden RI.


Turn static files into dynamic content formats.

Create a flipbook
Issuu converts static files into: digital portfolios, online yearbooks, online catalogs, digital photo albums and more. Sign up and create your flipbook.