epaper andalas edisi sabtu 11 mei 2013

Page 1

HARIAN

andalas L U G A S

D A N

C E R D A S

Sabtu, 11 Mei 2013 | No: 2581/Tahun VIII | E-Mail:andalasmedan@gmail.com | Harga Eceran Rp2.000; Langganan+ongkos kirim Rp75.000; Luar Kota: Rp2.500 andalas/rizki mulya

MANC. CITY vs WIGAN

Memburu Gelar Harapan

MENANGIS – Anggota keluarga menangis di samping jenazah Briptu Marisi Robert Silaen di Medan, Jumat (10/5). Briptu Robert Marisi Lokot Parulian Silaen merupakan personel Brimob Polda Sumut yang tewas dianiaya orang tak di kenal di Jalan Sei Serayu, Medan, pada Jumat (10/5) dini hari.

THE Citizens akan ber- berada di posisi tiga tertemu Wigan Athletic untuk bawah. Secara kualitas The Citizens jelas diatas memperebutkan Wigan. Dalam tujuh Piala FA di Wempertemuan terakhir bley Stadium. Sabtu skuad Roberto Man(11/5) nanti, Mancini tak pernah kalah chester City yang atas Wigan. Mandihuni pemain-pechester City memmain bintang, di punyai Carlos Teves, kompetisi Liga PreSergio Aguero dan mier Inggris mengLIVE Edin Dzeko dibarisan huni peringkat ke11 APRIL penyerang. dua klasemen. 23.15 WIB Sedangkan Wigan Athletic hanya Bersambung ke Hal. 15

Personel Brimobdasu Tewas Dianiaya Gigi Rontok, Tulang Rahang Patah, Luka di Bagian Kepala

Dua Kali Penggerebekan di Lampung

Tim Densus 88 Tak Temukan Terduga Teroris Lampung-andalas Tim Detasemen Khusus 88 Antiteror melakukan pengerebekan di salah satu rumah kontrakan di Gang Pulau Sari, Jalan Pulau Raya, Kelurahan Perumnas Way Kandis, Tanjung Seneng, Bandar Lampung, Jumat (10/5). Tim Densus 88 yang bersenjata lengkap mendobrak rumah yang dihuni Solihin yang diduga telah ditinggalkan terduga teroris. Pengerebekan itu merupa-

kan kali kedua, setelah sebelumnya gagal menangkap terduga teroris di Gang Damai No 19 Jalan Ratu Dibalau, Way Kandis, Bandar Lampung. Solihin, yang juga merupakan jaringan terduga teroris Lampung yang berafiliasi dengan teroris yang lebih dahulu ditangkap di Kendal, Kebumen, dan Bandung. Tim Densus 88 bersama

Medan-andalas Anggota Sub Detasemen 4/C Satuan Brigade Mobil Kepolisian Daerah Sumatera Utara (Brimobdasu), Briptu Robert Marisi Lokot Parulian Silaen tewas mengenaskan dengan kondisi gigi rontok, tulang rahang patah, dan luka di bagian belakang kepala. Korban diduga dianiaya oleh kelompok tertentu di Jalan Sei Serayu, Medan pada Jumat (10/5) dinihari. Kabid Humas Polda Sumut Kombes Pol Heru Prakoso di Medan, Jumat (10/5) mengatakan peristiwa penganiayaan itu terjadi ketika Briptu M Robert Silaen masih menjalankan piket di Mako Satuan

Brimob Polda Sumut. Ketika itu, kata Heru menjelaskan Briptu Robert Marisi Lokot Parulian Silaen sedang mendapatkan tugas piket mulai Kamis (9/5) pukul 17.00 WIB hingga Jumat (10/5)

Jual 9874 7929 9718 15117 1261

Beli 9772 7843 9615 14963 1248

Bersambung ke Hal. 15

Mata Uang JPY MYR SGD USD

Jual 970.16 3278 7929 9787

Bersambung ke Hal. 15

Buru Pelaku, Poldasu Bentuk 5 Tim

Kurs dan Harga Logam Mulia, 10 Mei 2013 Mata Uang AUD CNY EUR GBP HKD

pukul 07.00 WIB. Pada Jumat dinihari sekitar pukul 02.30 WIB, Briptu Robert Marisi Lokot Parulian Silaen melapor dan meminta izin untuk membeli makanan ringan di luar lingkungan Mako Satuan Brimob Polda Sumut. Tak berselang lama kemudian, persis sekitar pukul 03.20 WIB, petugas piket Mako Satuan Brimob Polda Sumut mendapatkan telepon dari seorang warga berinisial HP yang mengaku melihat seorang anggota Satuan Brimob tergeletak di pinggir Jalan Sei Serayu.

Beli 959.97 3242 7843 9689

Sumber Bank Indonesia

andalas/hs poetra

KETERANGAN PERS –Kabid Humas Polda Sumatera Utara, Kombes Pol Heru Prakoso (tengah), memberi keterangan kepada wartawan terkait tewasnyaB riptu Robert Marisi Lokot Parulian Silaen di Mapolda Sumut, di Medan, Jumat (10/5).

TEWASNYA Briptu Robert Marisi Lokot Parulian Silaen benar-benar membuat Kepolisian Daerah Sumatera Utara kehilangan. Terlebih lagi, mayat korban ditemukan dalam kondisi mengenaskan dengan penuh luka akibat hantaman benda tumpul. Kabid Humas Polda Sumut Kombes Pol Heru Prakoso di Medan, Jumat (10/5) menegaskan untuk mengusut kasus tewasnya Briptu Robert Marisi Lokot Parulian Silaen, pihaknya membentuk 5 tim yang berasal dari Polda Sumut, Polresta Medan, Sat Brimobdasu, dan Polsek Sunggal. “Kasusnya ditangani Sat Reskrim Polresta Medan. Poldasu dan tim lainnya hanya memback up," bilangnya lagi. Kasat Reskrim Polres Medan, Kompol Yoris Marzuki secara terpisah mengatakan masih melakukan penyelidikan dan mengejar Bersambung ke Hal. 15

Terkait Kecelakaan Lalin Mobil Rombongan Jurnalis

Jakarta-andalas Wakil Ketua Komisi Pemberantasan Korupsi Bambang Widjojanto menyatakan bahwa tidak menutup kemungkinan KPK akan memanggil Wakil Presiden Boediono terkait dengan kasus Century. "Sampai saat ini, belum dengar dari penyidik untuk periksa, tetapi tidak Bersambung ke Hal. 15

Boediono

Pemilu 2014, Parpol Tak Boleh Pakai Uang Haram Jakarta-andalas Komisi Pemilihan Umum (KPU) mengingatkan partai politik (parpol) untuk tidak menggunakan dana haram dalam Pemilu 2014 mendatang. KPU meminta masyarakat dan parpol untuk berperan aktif dalam melaporkan indikasiindikasi penggunaan dana tidak sah seperti hasil dari pencucian uang. "Penggunaan dana hasil cuci uang bisa kena Bersambung ke Hal. 15

ANEH tapi NYATA

Dua Kali Operasi, Aswin Akhirnya Meninggal Suasana duka kembali menyelimuti para insan pers di Kota Binjai dan Kabupaten Langkat. M Aswin (40) yang sempat dirawat selama 5 hari di RSU H Adam Malik (RSUHAM) Medan, akhirnya meninggal dunia, Jumat (10/5). Aswin merupakan korban kedua yang meninggal setelah Didi Syahputra (23) yang tewas akibat kecelakaan lalu lintas mobil rombongan jurnalis dengan truk tangki di Jalan Medan – Binjai KM 12,5 KM pada Minggu (5/5) lalu.

KPK Tidak Tutup Kemungkinan Periksa Boediono

I

andalas/ Budi Zulkifli

MOBIL RINGSEK– Mobil Xenia nomor polisi BK 1506 HG yang ditumpangi para jurnalis mengalami ringsek setelah mengalami tabrakan dengan truk tangki BK 9002 CI di Jalan Medan – Binjai KM 12,5 Minggu (5/5) pagi.

nformasi yang dirangkum wartawan koran ini, Aswin yang merupakan jurnalis dari Mingguan Monitor dan Satya Bhakti Poldasu menghembuskan nafas terakhirnya sekitar pukul 02.30 WIB. Almarhum meninggalkan seorang istri dan empat orang anak. Sebelum menghadap Yang Maha Kuasa, Aswin koma selama dua hari pasca tabrakan maut tersebut. Setelah ditangani tim medis RSUHAM, Aswin siuman dan sempat menjalani dua kali operasi setelah kaki dan tangan kirinya patah. Melihat kondisi Aswin sangat memprihatinkan. Meskipun begitu, pihak keluarga dan rekan-rekan jurnalis lainnya tetap memberikan semangat kepada beliau, dan terus memantau perkembangan kesehatannya. Meskipun begitu takdir Bersambung ke Hal. 15

17 Hari Terkubur, Wanita Selamat

KEAJAIBAN terjadi di lokasi ambruknya Gedung Rana Plaza di Bangladesh. Seorang wanita ditemukan masih hidup, hampir tanpa

luka, setelah 17 hari terkubur dalam reruntuhan puing, Jumat (10/5). Bersambung ke Hal. 15


MEDAN KITA

Sabtu 11 Mei 2013

harian andalas | Hal.

2

andalas Lugas & Cerdas PENERBIT PT. Star Media Internusa d/h. PT. Inti Media Nusantara PEMBINA Dr Eggi Sudjana SH MSi PEMIMPIN UMUM/PEMIMPIN REDAKSI Iskandar ST WKL PEMIMPIN UMUM/WKL PEMIMPIN REDAKSI/PENJAB H Baharuddin WAKIL PEMIMPIN REDAKSI II MA Siddik Surbakti, Christoffel Manurung SH MH PEMIMPIN PERUSAHAAN Amiruddin REDAKTUR PELAKSANA Gusliadi Ritonga SEKRETARIS REDAKSI Mira Puspita KOORDINATOR DAERAH Agus Salim Ujung REDAKTUR Hamdani Nasution, Asril Tanjung, Hermawan, Yonan Febrian, M.Sulaiman STAF REDAKSI Asiong, Robenson Sidabariba, Yunan Siregar, Irwan Ginting, Felix Sidabutar, Thamrin Samosir, Desrin Pasaribu, Maguslim FOTOGRAPHER Hs Poetra , Rizki Mulya Akbar SIRKULASI Septho IKLAN Syarifah PENASEHAT HUKUM Syahril SH SpN; Nur Alamsyah SH MH; Abu Bokar Tambak SH MHum; A Herwan Bispo SH, H. Syafrizal SH. MH ALAMAT REDAKSI/ TATA USAHA Jalan T Amir Hamzah Ruko Kompleks Griya Riatur Indah No. 182-184-186 Medan NOMOR REKENING BRI Unit Kapten Muslim Medan a/n Amiruddin Mendrofa No. Rekening 3383-01-027966-53-5 BCA KCP Tomang Elok a/n Amiruddin Mendrofa No. Rekening 7865078382 Iklan Warna (FullColour) Rp. 15.000/mm kolom Iklan Hitam Putih Rp 10.000/mm kolom Iklan Keluarga/Ucapan Selamat Rp 3.500/mm kolom TELEPON (061) 8449800 FAKSIMILE (061) 8462800 EMAIL REDAKSI:andalasmedan@gmail.com IKLAN: marketingandalas@gmail.com PENCETAK CV. Grafika Sumatera. Isi di Luar Tanggungjawab Pencetak

EDITORIAL

Harus Tahu Kapan Saatnya Berhenti

B

ERIT A mengejutkan datang dari dunia ERITA sepak bola. Salah satu pelatih legenda ris Sir Alex Ferguson menyatakan pensiun dari kursi manajer Manchester United akhir musim ini. Kabar tersebut diumumkan laman resmi United Rabu lalu. Sosok pelatih paling sukses dalam sejarah sepakbola Inggris ini akan resmi mundur dari jabatannya usai laga kontra West Bromwich Albion 19 Mei mendatang untuk bergabung dengan jajaran direksi klub. Keputusan untuk pensiun ini adalah salah satu yang saya pikirkan dengan sungguh-sungguh dan saya tak menganggapnya enteng. Ini saat yang tepat. "Sungguh penting untuk saya meninggalkan sebuah organisasi dalam kondisi sekuat mungkin dan saya yakin saya sudah melakukannya,” ujar Ferguson dalam laman resmi klub. Bagi penggemar MU di seantero dunia, keputusan mundur Sir Alex mungkin akan ditangisi. Soalnya, kendati sudah berusia senja (72 tahun), yang bersangkutan dinilai masih layak menukangi MU setahun atau dua tahun lagi. Terlepas dari prokontra di balik mundurnya manajer paling sukses di MU itu. Namun, akan jauh lebih baik jika keputusan mundur Sir Alex seharusnya dilakukan tiga atau empat tahun lalu. Soalnya, belakangan ini prestasi MU sejatinya tidak terlalu spektakuler. Selain mulai disalip serta mendapat tantangan hebat dari tetangganya, Manchester City. Dalam lima tahun terakhir ini, prestasi MU di Liga Champions, sangat mengecewakan. Keberhasilan di Liga Primer pun konon didapatkan, karena banyak wasit Inggris 'segan' kepada Sir Alex dan kerap memberikan keputusan menguntungkan MU. Tapi, apa pun ceritanya Sir Alex tetaplah merupakan legenda dan manajer terbaik MU sepanjang sejarah. Di sisi lain, keputusannya untuk mundur (walau banyak pihak) juga menyebutnya karena adanya tekanan pemilik klub, haruslah diapresiasi. Artinya dalam menjalani profesi apa pun di muka bumi ini, kita harus tahu kapan saatnya berhenti. Seorang pejabat misalnya yang sudah pensiun, tak perlu lagilah ngotot mengejar jabatan-jabatan lain misalnya menjadi anggota legislatif. Semua ada batasannya, begitu juga dalam menjalani karier di bidang apa pun. Kalau ada caleg usianya sudah memasuki kepala 7, itu namanya kebangetan. Atau jika ada kepala daerah yang sudah dua periode dan masih pengen tiga periode, itu namanya tak tahu diri. Semua orang, apa pun profesinya, sudah sepatutnya memiliki kesadaran, bahwa akan ada saatnya untuk berhenti. Jabatan bukanlah segalanya, persiapkanlah diri menjadi ordinary people .(**)

Kamaruddin Nasution

andalas/ist

BERAS PEDULI - Wali Kota Medan Rahudman Harahap menyerahkan Beras Medan Peduli secara simbolis kepada salah seorang warga mewakili 100 kepala keluarga rawan pangan dalam acara Pembinaan Pola Konsumsi Pangan Masyarakat di Kelurahan Namo Gajah, Kecamatan Medan Tuntungan, Jumat (10/5).

Beras Medan Peduli Segera Diluncurkan Medan-andalas Pemko Medan dalam waktu dekat meluncurkan program Beras Medan Peduli. Program ini diperuntukkan bagi warga kurang mampu yang namanya tidak termasuk dalam daftar penerima beras miskin (raskin) dan bagi warga yang masuk kategori rawan pangan. "Tujuan utama kita mencanangkan program ini untuk lebih meningkatkan gizi masyarakat kita, terutama bagi warga yang masuk kategori rawan pangan,” kata Wali Kota Medan Rahudman saat membuka acara Pembinaan Pola Konsumsi Pangan Masyarakat di Laboratorium Lapangan Badan Ketahanan Pangan Kota Medan di Pasar Blok, Lingkungan 3, Kelurahan Namo Gajah, Kecamatan Medan Tuntungan, Jumat (10/5). Dijelaskan, mekanisme program Beras Medan Peduli akan dibuat sesederhana mungkin dengan melibatkan beberapa unsur Badan Usaha Milik Negara (BUMN), Pemko Medan, Korpri, dan pemangku kepentingan lainnya. “Kita berharap mudah-mudahan program ini dapat berjalan dengan lancar seperti yang diharapkan,” ungkapnya. Rahudman menegaskan program Beras Medan Peduli ini akan dibagikan kepada masyarakat setiap

bulan. Saat ini Pemko Medan tengah menyiapkan konsep dan peraturannya, termasuk peraturan wali kota (Perwal). Untuk mendukung kelancaran program ini, wali kota akan meminta data warga yang tidak mendapatkan raskin dari lurah. “Semoga masyarakat bisa merasakan program ini,” harapnya. Melalui acara pembinaan pola konsumsi pangan masyarakat yang turut dihadiri Wakil Wali Kota Medan Dzulmi Eldin dan Sekda Syaiful Bahri Lubis ini wali kota mengharapkan mampu meningkatkan kualitas konsumsi pangan dan juga ketahanan pangan dalam rumah tangga sehingga dapat mendorong masyarakat mencapai skor pola pangan harapan yang ideal. “Kita harus menyadari bahwa terpenuhinya kebutuhan pangan yang bergizi melalui penganekaragaman makanan akan berdampak pada peningkatan Indeks Pemban-

gunan Manusia (IPM) masyarakat Kota Medan. Untuk itulah mari kita jadikan pembinaan pola konsumsi pangan ini sebagai salah satu momen kebangkitan ketahanan pangan kita,” paparnya. Kegiatan ini diikuti lebih kurang 180 peserta berasal dari para usaha home industry pangan olahan, kelompok binaan, dan kader dari Kecamatan Medan Tuntungan dan Kecamatan Medan Selayang. Acara juga dirangkai dengan penyerahan beras peduli sebanyak 15 ton bersumber dari cadangan pangan Provsu kepada 100 kepala keluarga rawan pangan, kelurahan gema pangan, dan mandiri pangan Kota Medan tahun 2013 Kelurahan Tanjung Mulia, Kelurahan Mabar Hilir, Kelurahan Harjosari II, Kelurahan Laucih, Kelurahan Kemenangan Tani, Kelurahan Namo Gajah, Kelurahan Ladang Bambu, Kelurahan Sidomulyo, dan Kelurahan Tanjung Selamat. Kemudian dilanjutkan dengan pemberian bantuan sosial gerakan Percepatan Penganekaragaman Konsumsi Pangan (P2KP) Kota Medan sebanyak 18 kelompok masing-masing Rp47.000.000. Diteruskan dengan pemberian bantuan bibit sayur-sayuran Kawasan Rumah Pangan Lestari ke-

pada empat kelompok di empat kelurahan. Pemberian bantuan dana bergulir berupa BLM kepada Kelompok Anggrek Jingga yang bergerak di bidang industri pangan berbasis sumber daya lokal sebesar Rp15.000.000 dan Kelompok Tani Makmur yang bergerak di bidang usaha pemanfaatan lahan perkarangan (kolam ikan) sebesar Rp13 juta. Selain itu pemberian bantuan sarana dan prasarana home industry olahan pangan dari Badan Ketahanan Pangan Provsu kepada Kelompok ‘Barkah’ (usaha pengolahan bika ubi dan bolu kamboja di Kelurahan Sei Kera Hilir II) dan Kelompok ‘Cahaya’ (usaha aneka cemilan dan kue basah di Kelurahan Helvetia Timur). Lalu, pemberian bantuan makanan tambahan bagi ibu hamil rumah tangga rawan pangan di 5 kelurahan sebanyak 150 orang selama 2 bulan. Dilanjutkan penyerahan bantuan sertifikat halal dari MUI Kota Medan kepada 12 usaha home industry pangan olahan serta penyerahan SK Pengangkatan Pendamping Gerakan P2KP/KRPL sebanyak 18 orang dan penyerahan 1 unit hand tracktor kepada Kelompok P2KP Pasar Blok Lingkungan III Kelurahan Namo Gajah, Kecamatan Medan Tuntungan.(BEN)

Juni, Delegasi APEC Kunjungi Laboratorium Ketahanan Pangan Medan Medan–andalas Delegasi 24 negara Asia Pasific dijadwalkan mengunjungi Laboratorium Lapangan Badan Ketahanan Pangan (BKP) Kota Medan di Pasar Blok, Lingkungan 3, Kelurahan Namo Gajah, Kecamatan Medan Tuntungan. Laboratorium lapangan ketahanan pangan itu telah ditunjuk dan ditetapkan sebagai salah

satu lokasi kunjungan Field Trip APEC (Asean Pacific Economy Community) tahun 2013 tanggal 25 Juni 2013. “Laboratorium Lapangan Badan Ketahanan Pangan Kota Medan ini rencananya menjadi salah satu lokasi kunjungan Field Trip APEC tahun 2013, Juni mendatang,” ungkap Kepala BKP Kota Medan, Arjuna Sembiring dalam kon-

ferensi pers di Medan, Jumat (10/5). Sedangkan tujuan digelarnya Pembinaan Pola Konsumsi Pangan Masyarakat, jelas Arjuna, diantaranya meningkatkan kesadaran dan perhatian masyarakat akan pentingnya penanganan masalah pangan baik di tingkat global, regional, nasional, khususnya Kota Medan.

Tujuan lain yaitu meningkatkan pengetahuan dan kesadaran masyarakat akan pentingnya mengonsumsi pangan yang beragam, bergizi, berimbang dan aman guna meningkatkan produktifitas kualitas hidup. Serta memotivasi stakeholder ketahanan pangan untuk berpartisipasi aktif dalam pembangunan ketahanan pangan. (BBS/GUS)

Orangtua Bocah Korban Pelecehan Seksual Minta Perlindungan Hukum ke PUSHPA Medan-andalas Orangtua N (7), bocah korban pencabulan yang dilakukan tiga orang pelaku di bawah umur, tak lain tetangganya sendiri, meminta perlindungan hukum ke Pusat Studi Hukum dan Peradilan (PUSHPA) Sumatera Utara, setelah melaporkan ke pihak kepolisian, Jumat (10/5). Saat ditemui di Kantor PUSHPA, Jalan Suka Mulia, Medan, orangtua korban Kamarrudin Nasution (55), mengatakan mengetahui peristiwa tersebut setelah mendapat laporan dari istrinya saat pulang kerja pada Selasa (7/5) lalu. Dia menyebutkan nama pelakunya D (10), R (12), dan K (7). "Dia bilang, pak, si N diejekin sama temannya bahwa telah dicabuli. Terus saya panggil anaknya dan dia mengaku bahwa kemaluannya telah dipegang oleh D, R, dan K," ujar Udin dengan wajah sedih. Udin juga menceritakan bahwa anaknya menerangkan pertama kali dilakukan di Gang Dua, Jalan AR Hakim tersebut, seterusnya dibawa ke rumah kosong yang ada di Komplek Asia Mega Mas, Medan Area. "Dia bilang di situ diapain, saya pun juga kurang jelas udah berapa kali dia diperlakukan seperti itu," ucapnya. Setelah mengetahui itu Kamaruddin langsung melaporkan ke Polresta Medan, dengan nomor LP/1256/'//V/SPKT/2013 resta mdn, setelah menjalani visum di RSU Pirngadi Medan. Sementara itu, Muslim Muis selaku Direktur PUSHPA dan pengacara yang mendampingi korban mengatakan, akan terus meminta kepolisian untuk terus mengusut kasus ini. "Kami akan terus mendesak kepolisian agar cepat menangkap pelakunya. jangan sampai dia bebas berkeliaran karena bisa mengulangi perbuatannya lagi," terang Muslim. Dia juga menerangkan bahwa walaupun pelakunya anak di bawah umur, harus tetap diproses karena menurutnya ada Lapas Anak. "Iya walaupun anak di bawah umur harus tetap dihukum, kan ada saat ini KPAI dan Lapas anak," katanya saat ditanya apakah pelaku di bawah umur ini bisa juga ditahan. Muslim Muis juga berharap bahwa korban segera ditangani untuk menghilangkan trauma yang dialami. "Kami meminta Dinas Sosial segera ikut serta menangani kasus kekerasan seksual ini. Karena saya yakin dia akan tetap trauma hingga besar jika tidak ditangani," harapnya. (STARBERITA/GUS)

Ular Piton Hebohkan Warga Jalan Pahlawan Medan-andalas Warga Jalan Pahlawan, Gang Lumumba, Medan Perjuangan, Jumat (10/5) sekitar pukul 11.00 WIB dihebohkan dengan ditemukannya seekor ular piton sepanjang empat meter di selokan dekat Gang Manja. Informasi yang dihimpun menyebutkan ular tersebut pertama kali ditemukan Icha (6) saat sedang bermain-main di gang tersebut. Melihat ular sebesar paha orang dewasa, sontak membuatnya kaget dan langsung lari sambil berteriak ketakutan. Mendengar jeritan itu, warga sekitar langsung mendatangi lokasi dan melihat ular tersebut. Warga kemudian berinisiatif menangkapnya Menurut pengakuan Adam (38) warga sekitar, mereka sempat kewalahan menangkap ular dikarenakan ular tersebut masuk ke dalam got parit yang tertutup. Ular itu akhirnya bisa ditangkap setelah warga

andalas/hs poetra

DITANGKAP - Warga Jalan Pahlawan, Gang Lumumba, Medan Perjuangan menunjukkan ular sepanjang empat meter yang berhasil ditangkap dalam kondisi hidup di parit permukiman mereka, Jumat (10/5). merobohkan batu penutup got. “Satu jam kami menokoki batu penutup got itu. Baru kami bisa menangkap ularnya,” terang Adam.

Mahmud (46) yang juga warga sekitar dan ikut mengevakuasi ular tersebut mengatakan, mereka akan terlebih dahulu

menanya orang pintar atas penemuan ular itu. “Kita rencananya mau nanya orang pintar dulu. Mana tahu

nanti ada yang mau terjadi di daerah sini. Kalau memang tidak ada, mungkin kita akan menjual saja ular ini,” katanya. Kepala lingkungan setempat Sony Edi Ginting menduga ular tersebut datang dari selokan. “Daerah sini gak ada semak atau sawah, saya kira ular itu datang dari selokan yang berbatasan dengan Jalan Sakti, ya mungkin juga ada yang tersumbat di situ,” katanya. Atas kejadian ini, ia akan mengajak masyarakat setempat untuk membersihkan selokan. “Kita nanti akan bersihkan selokan, karena ini masih pertama kalinya terjadi. Kita tidak tahu kenapa bisa ada ular sebesar itu. Kalau melihat ukurannya, ular ini sudah bisa ini makan anak-anak,” ujarnya. Mengenai ular yang ditangkap itu, katanya lagi, akan dijual kepada warga yang ingin memeliharanya. “Ada yang mau melihara, nanti duitnya untuk memperbaiki got yang sempat dihancurkan itu,” imbuhnya.(YN)


MEDAN KITA

Sabtu 11 Mei 2013

Penyelesaian Terminal Baru Pelabuhan Belawan Molor Belawan-andalas Pembangunan terminal baru Penumpang Pelabuhan Belawan hingga kini belum juga selesai. Penyelesaian proyek yang menelan anggaran Rp4 miliar ini diperkirakan molor dari jadwal yang telah ditentukan yakni Juni 2013. Pantauan andalas, sejumlah fasilitas pendukung seperti ruang pengantar atau penjemput di lantai dua masih semrawut. Selain itu lapangan parkir yang dulunya merupakan dermaga kargo, sampai kini belum dibangun. Informasi yang dihimpun dari Tenaga Kerja Bongkar Muat (TKBM) Pelabuhan Belawan mengatakan pelabuhan itu dipastikan belum bisa dipergunakan dalam tahun ini. Selain sarana dan prasarananya belum selesai dibangun, di lokasi juga masih banyak bangkai kapal seperti bangkai KM Depa

Jaya yang belum diangkat Pelindo I. Kemudian kedalaman air di kolam pelabuhan itu yang hanya sekitar lima meter tidak memungkinkan bisa dilintasi KM Kelud. Walaupun sudah dilakukan pengerukan, hasilnya tidak maksimal sebab banyak bangkai kapal yang tidak terangkat di lokasi itu. Ketika dikonfirmasi kepada Humas Pelindo I Medan M Eriansyah, kemarin, hanya mengatakan pihaknya mengusahakan proyek itu selesai sesuai jadwal. Sementara Kesyahbandaran Pelabuhan Belawan Benyamin Tangkuman mengatakan tidak memberi izin operasional terminal penumpang baru yang akan dioperasikan Juni 2013 itu sebelum bangkai Kapal Depa Jaya di depan terminal diangkat dari dasar laut sebab dapat membahayakan keselamatan kapal.(DP)

Pemko Medan Bangun PIHPS di Enam Pasar Medan-andalas Pemerintah Kota Medan segera memasang videotron sebagai Pusat Informasi Harga Pangan Strategis (PIHPS) di enam pasar tradisional utama di Kota Medan. Pemasangan videotron yang akan meng-update harga-harga komoditas barang utama kebutuhan masyarakat itu bertujuan untuk menekan terjadinya gejolak harga di pasar. Pemko Medan melakukan kerja sama dengan operator telekomunikasi yang bisa menyediakan jasa SMS informasi harga. Pasar yang akan memiliki PIHPS di Medan yakni Pusat Pasar Medan, Simpang Limun, Sei Sikambing, dan Pasar Petisah. “Proses tendernya telah dilaksanakan di Disperindag. Mudah-mudahan mulai Juni mendatang sudah bisa menampilkan hargaharga barang di pasar tradisional,” ungkap Ketua Tim Pengendali Inflasi Daerah (TPID) Kota Medan Qamarul Fattah, di Medan, Jumat (10/5). Dengan adanya PIHPS di pasar tradisional, maka konsumen dan pedagang saling mengetahui harga jual bahan pangan strategis di masing-masing pasar sehingga terbentuk harga jual yang ril dan termasuk bisa menekan spekulasi yang akhirnya berdampak pada kestabilan inflasi. Dia menjelaskan, kajian PIHPS itu sudah dilakukan sejak 2012, di mana program itu merupakan salah satu program jangka pan-

jang TPID untuk menekan angka inflasi. "Pemko Medan berharap inflasi 2013 bisa stabil atau malah lebih rendah. Tahun lalu inflasi di Medan secara YoY (year on year) mencapai 3,86 persen," katanya. Inflasi itu diyakini bisa ditekan, karena selain program jangka panjang, Pemko Medan melakukan berbagai kegiatan mulai dari menjaga dan memperlancar distribusi berbagai barang, operasi pasar dan menggelar pasar murah. Di tempat yang sama, Ketua Tim Kerja TPID Sumut, Mikael Budisatrio mengatakan, TIPD Sumut memang sangat berharap Pemko Medan bisa lebih menekan inflasi di kota itu, karena Medan menjadi salah satu penyumbang inflasi terbesar di Sumut. "Sejumlah langkah lanjutan akan dilakukan untuk menekan inflasi," katanya. Penguatan sinergi kebijakan perencanaan dan anggaran antarpemerintah daerah misalnya terus dilakukan agar selain bisa menjaga stabilisasi harga, juga bisa mendorong perekonomian domestik. Pemprov Sumut juga berharap agar inflasi tahun ini bisa sama atau bahkan di bawah angka tahun lalu yang secara YoY 3,79 persen. "Penahanan inflasi tahun ini memang berat, karena harga berbagai barang yang sudah menguat sejak awal tahun dan bisa terpicu lagi oleh kenaikan harga BBM (bahan bakar minyak) menjadi pemicu naiknya inflasi," katanya.(SIONG/ANT)

Sabtu, 11 Mei 2013

1. AndalasToday

05.00 – 06.00 WIB

2. StarMorningRequest

06.00 – 07.00 WIB

3. Ngobrol Bareng Starnews Bersama Nadin 07.00 – 08.30 WIB Erlangga 4. InfoBisnis&Ekonomi

09.00 – 10.00 WIB

5. StarWorld

10.00 – 11.00 WIB

6. StarLife

11.07 --12.00 WIB

7. StarHotNewsSiang

12.07 – 13.00 WIB

8. Info Anda (Informasi Perakiraan cuaca & 13.07 – 14.00 WIB Reporter) 9. StarTalkshow

15.07--16.00 WIB

10. StarHotNewsSore

16.07--19.00 WIB

11. StarRequest

19.07 – 21.00 WIB

12. StarHotNewsMalam

21.07 – 22.00 WIB

13. StarNight

22.07 – 00.00 WIB

harian andalas | Hal.

3

KPUD Sumut Datangi Pimpinan Dewan

Pindah Partai, 15 Anggota DPRDSU Diminta Mundur Medan-andalas Komisioner KPUD Sumut mendatangi pimpinan DPRD Sumut untuk meminta surat pernyataan pengunduran diri 15 anggota dewan yang pindah partai politik (parpol), guna melengkapi Daftar Calon Sementara (DCS) sebagai Bacaleg DPRD Sumut. Hal itu diungkapkan Ketua KPUD Sumut yang baru H Surya Perdana Ginting didampingi Sekretaris dan Anggota Abd Rajab Pasaribu, Drs H Djamaluddin Rambe, Rajin Sitepu, Nurlela Djohan, dan Bengkel Ginting. Kedatangan mereka diterima ketua dewan H Saleh Bangun didampingi wakil ketua Ir H Chaidir Ritonga MM, HM Afan dan Sigit Pramono Asri SE serta Sekretaris Dewan H Randiman Tarigan MM, Jumat (10/5) di gedung dewan. Kepada pimpinan dewan, pengurus KPUD Sumut minta penjelasan tentang ke-15 Anggota DPRD Sumut yang pindah partai dalam pencalonan menjadi caleg, diantaranya dari PDS, PPRN, PIB, Partai Pelopor, PBR, PBB, dan Demokrat, karena surat pernyataan pengunduran diri dari anggota dewan bersangkutan dan dari pimpinan/sekretaris dewan meru-

andalas/ujung

KPUD - Ketua DPRD Sumut H Saleh Bangun didampingi Wakil Ketua Dewan Ir H Chaidir Ritonga MM, HM Afan dan Sigit Pramono Asri saat menerima kedatangan KPUD Sumut dipimpin Surya Perdana Ginting. pakan persyaratan penting untuk melengkapi CDS. "Surat pernyataan pengunduran diri dan surat pemberhentian anggota dewan yang pindah partai dinyatakan tidak lagi berhak duduk di lembaga legislatif itu, sudah kami terima paling lambat 1 Agustus 2013, sesuai ketentuan yang ada. Paling tidak surat dari DPRD menyatakan SK pemberhentian anggota dewan itu masih dalam proses," kata Surya. Menanggapi hal itu, Ketua DPRD Sumut H Saleh Bangun menyatakan, dari 15 anggota dewan yang pindah ke partai lain un-

tuk ikut serta dalam pencalegan, baru 1 orang yang mengajukan surat mengundurkan diri, yaitu Salomo TR Pardede dari Partai Demokrat pindah ke Gerindra. "Surat pengunduran diri Salomo sudah ada dan kini tinggal menunggu surat dari partai bersangkutan. Sedangkan yang lainnya sudah konsultasi menyatakan partainya tidak lolos, maka pindah partai," ujarnya. Padahal, ungkap Saleh, undangundang maupun surat edaran No 15 sudah menganjurkan agar membuat pernyataan pengunduran diri sebagai persyaratan harus di-

lengkapi anggota dewan yang pindah parpol. Dalam hal ini, KPUD harus tegak berdiri secara independen dan berjalan di rel. KPUD jangan jadi lemah dan jangan mau diintervensi pihak manapun termasuk demonstran. "KPUD Sumut diminta tetap menciptakan situasi yang sejuk dan kondisif dan tidak melanggar hukum maupun aturan yang sudah ada," tegas Saleh. Chaidir Ritonga menambahkan, masalah anggota dewan pindah parpol lain dalam pencalegan sudah dibahas dalam pertemuan dengan Dirjen Otda di Kemendagri. Awal-

nya diperintahkan untuk melakukan Pengganti Antar Waktu (PAW) massal di Indonesia, tapi mendapat protes sehingga diambil kebijaksanaan pengunduran dirinya selama dalam proses, hakhaknya masih tetap sebagai anggota dewan. "Meski berasal dari partai yang berbeda, bagaimanapun, kami sudah empat tahun bersama satu atap, tentu tetap menjaga kebersamaan dan situasi yang kondusif, tanpa melanggar aturan yang ada dan di luar dari koridor hukum," tambah Chaidir, Sigit, dan Affan.(UJ)

Kemenkumham Pastikan Tak Ada Tahanan Istimewa Medan-andalas Kementerian Hukum dan HAM Sumatera Utara memastikan tidak ada perlakuan khusus bagi terpidana korupsi, seperti pernyataan Ketua KPK Abraham Samad. Kejaksaan Tinggi Sumatera Utara juga tidak berwenang atas tahanan titipan di rumah tahanan (Rutan) bila hal itu terjadi. Kepala Sub Bagian Hubungan Masyarakat dan Laporan Kemenkumhan Sumut, Sapawi menegaskan pernyataan orang nomor satu di jajaran KPK, Abraham Samad itu diyakininya tidak terjadi di seluruh Lapas atau Rutan di Sumut. Jajarannya akan mengawasi ketat

dan menyetarakan hak seluruh tahanan dan narapidana. Pihaknya sebagai penyelenggara pelaksanaan hukum tetap, menjalani tugas pokok dan fungsi sesuai dengan standar operasional prosedur (SOP) yang berlaku. "Saya yakini tidak ada terjadi indikasi narapidana keluar masuk di penjara di Sumut," ungkap Sapawi, Jumat (10/5). Meski begitu, menurut Sapawi, pernyataan Abraham Samad itu patut digarisbawahi sebagai bahan evaluasi. Sebab, tidak menutup kemungkinan jika adanya oknumoknum nakal di jajarannya. Lalu, bagaimana jika pernyataan Abraham Samad itu terbukti di

Sumut? Tindakan tegas akan diberlakukan. "Ini akan berdampak pada evaluasi kedepannya. Kalau itu terbukti, berarti ada penyalahgunaan wewenang. Tentu akan dilakukan tindakan juga punishment ketika memang terjadi," tegasnya. Pernyataan itu pun menyuntik pihaknya untuk melakukan inspeksi mendadak (sidak) di Lapas-lapas, secara berkala. "Selain berdampak pada evaluasi, juga dilakukan sidak-sidak oleh pimpinan secara rutin," pungkasnya. Hal serupa ditegaskan Kepala Rutan Tanjung Gusta Medan, Toni Nainggolan. Pernyataan Abraham

Samad yang menuding perlakukan khusus bagi napi kasus korupsi tidak ada terjadi di Rutan yang dipimpinnya. Katanya, pihaknya memperlakuan sama seluruh napi di Rutan. "Tidak ada kita berikan keistimewaan. Semua napi diperlakukan sama, apa pun kasusnya," tegasnya. Diakuinya, personel yang disiagakan di Rutan Tanjung Gusta berbanding jauh dengan napi. Meski demikian, Toni tanpa merinci jumlah petugas jaga dengan napi, mengoptimalkan personel yang ada. "Kalau penjagaan minim, tapi dimaksimalkan yang ada," tandasnya. Sedangkan, Kasi Penerangan

Hukum (Penkum) Kejatisu, Chandra Purnama mengatakan, keistimewaan terhadap para tahanan atau terdakwa maupun terpidana, bukan wewenang pihaknya untuk melakukan penindakan. Diakuinya, ada tahanan titipan Kejatisu di Lapas Tanjung Gusta Medan, namun dirinya tidak mengetahui jumlah tahanan titipan di sana. "Itu wewenang di sana (Lapas dan Rutan) untuk mengawasinya. Memang ada titipan kita di Lapas Tanjug Gusta, tapi saya tidak tahu jumlahnya berapa. Nanti saya konfirmasi dengan Kasi Penuntutan," pungkasnya.(MB/BS/THA)

Pemprovsu Segera Bentuk 29 TPID Medan-andalas Pemerintah Provinsi Sumatera Utara (Pemprovsu) menargetkan sebelum bulan puasa Ramadan atau paling lama sebelum Idul Fitri, Tim Pengendali Inflasi Daerah (TPID) telah terbentuk di 29 daerah di Sumatera Utara. Hal itu disampaikan Anggota Tim Kerja TPID Sumut Elidawati kepada sejumlah wartawan di Gedung Bank Indonesia Medan, Jumat (10/5). Menurut staf di Biro Perekonomian dan Pembangunan Pemerintah Provinsi Sumut itu, saat ini baru empat kota/kabupaten di Sumut yang sudah memiliki TPID yakni Medan, Pematang Siantar, Sibolga, dan Padang Sidempuan. Sisanya 29 kota/kabupaten lainnya, TPID-nya belum terbentuk. Ke-29 TPID itu diharapkan

andalas/siong

KETERANGAN - Tim TPID Sumut dan Medan saat menyampaikan keterangan pers tentang upaya pengendalian inflasi tahun 2013 di Gedung BI Medan, Jumat (10/5). sudah terbentuk sebelum puasa Ramadan atau paling lama sebelum Idul Fitri karena pada saat itu pe-

ran TPID sangat diperlukan untuk menekan gejolak harga barang yang terjadi sebagai dampak dari me-

ningkatnya kebutuhan atau permintaan pasar. Pemprovsu, lanjutnya, berupaya maksimal untuk membentuk 29 TPID menyusul adanya instruksi Menteri Dalam Negeri (Mendagri) tentang pembentukan TPID di semua kota/kabupaten di setiap provinsi. "Instruksi Mendagri itu Nomor 27/169/SJ tentang Koordinasi Barang dan Jasa. TPID di semua kota/kabupaten diharapkan bisa menekan angka inflasi provinsi dan nasional," jelasnya. Elidawati didampingi Ketua Tim Kerja TPID Sumut Mikael Budisatrio dan Ketua Tim Ahli TPID Kota Medan Qamarul Fattah mengatakan pihaknya akan segera melakukan rapat

koordinasi dan sosialisasi dengan Kabupaten/Kota dalam pelaksanaan pembentukan TPID. Selain pembentukan TPID, sambungnya, Pemprovsu melalui Dinas Pertanian telah menganggarkan dana APBN dan APBD untuk program menanam cabai merah, bawang merah, kentang, dan bibit unggul padi di sejumlah daerah. “Untuk lebih detail berapa dana yang dianggarkan di APBD dan APBN nanti akan kita tanyakan ke Dinas Pertanian,” kata Elidawati. Elidawati mengatakan, bawang merah yang ada di Samosir dan cabai merah di daerah Simalungun serta beberapa kabupaten/Kota lainnya diproyeksikan untuk memenuhi kebutuhan Sumut karena kedua komoditas itu merupakan penyumbang inflasi pada awal triwulan pertama tahun 2013. Sementara itu Ketua TPID Kota Medan Qamarul Fattah menambahkan, di tahun 2013 akan banyak masalah dihadapi terutama terkait dampak rencana kenaikan harga Bahan Bakar Minyak (BBM), kenaikan tarif dasar listrik, dan kelangkaan elpiji. “Semuanya ini akan berdampak pada Kota Medan maupun provinsi bahkan nasional,” jelasnya. Untuk itu pihaknya mencoba membahas dan rutin melakukan koordinasi terkait hal-hal aktual yang selalu menjadi perhatian mereka. Sedangkan terhadap faktor cuaca ekstrem Qamarul Fattah menuturkan, pada dua bulan lalu pihaknya telah mengundang pihak BMKG guna mendapatkan masukan tentang kondisi iklim di tahun 2013.(SIONG)


HUKUM & KRIMINAL

Sabtu 11 Mei 2013

harian andalas | Hal.

Gadis 17 Tahun Dicabuli di Atas Sepeda Motor

Terlibat Kasus Perusakan Sekolah

Bacaleg dari PBB Ditangkap Medan-andalas Maradona Ritonga, bakal calon legeslatif (bacaleg) DPRD Kota Medan Dapil IV dari Partai Bulan Bintang (PBB), Kamis (9/5) ditangkap petugas Reserse Kriminal Polsek Delitua dalam dugaan kasus perusakan Sekolah Dasar (SD) 064034 Suka Luhur, Medan Johor. Kepala Polisi Sektor Delitua, Kompol B Marpaung ketika dikonfirmasi, Jumat (10/5) mengatakan, tersangka diamankan atas dasar laporan pengaduan Kepala Sekolah, Hj Siti Jah, 6 November 2012 lalu. Selain Maradona, polisi juga menangkap tiga pekerja bangunan. Menurut Marpaung, penangkapan Maradona merupakan hasil pengembangan dari ketika pekerja bangunan itu. "Dari hasil penyidikan, kita peroleh keterangan bahwa ketiga pekerja bangunan ini melakukan perusakan sekolah atas suruhan tersangka M (Maradona). Dari keterangan itulah lalu kita lakukan penangkapan terhadap M yang disebut-sebut masuk dalam pencalonan legislatif Kota Medan," kata Marpaung. Motif perusakan sekolah itu menurut Marpaung dilatarbelakangi persoalan proyek. "Sebelumnya M mendapatkan proyek bangunan sekolah tanpa ada surat resmi. Merasa mendapatkan proyek itu, dirinya menyuruh buruh bangunan membongkar sekolah.

Namun ketika kepala sekolah meminta menunjukkan surat-surat resmi proyek, dia itu tidak dapat menunjukkan surat resmi proyek, dia tidak bisa menunjukannya," ungkap Marpaung. Sementara, Ketua DPW PBB Sumut, Masri Sitanggang saat dikonfirmasi wartawan menjelaskan, kalau Maradona bukan kader dari PBB. Tapi dirinya mengakui kalau Maradona telah mendaftar ke PBB untuk bacaleg DPRD Kota Medan Dapil IV. "Bukan kader kita tapi daftar ke PBB Caleg Medan Dapil IV," jelas Masri. Bila Maradona terbukti kasus tersebut, kata dia, pihak PBB Sumut sendiri akan menghapus dari partai itu. Pasalnya, PBB sendiri tidak menerima orang yang terlibat dalam masalah hukum. "Kita akan coret, kita mencari orang-orang yang bersih," terangnya. Karena itulah, dia mengharapkan agar pihak kepolisian secepatnya menyelidiki kasus pengerusakan sekolah itu. "Polisi harus cepat mengambil sikap," tambah Masri. (HER)

Curanmor Marak, Sehari 4 Motor Raib Tebing Tinggi-andalas Pencurian kenderaan bermotor (curanmor) marak di Kota Tebing Tinggi. Dalam waktu sehari, 4 unit sepeda motor, satu di antaranya betor di daerah itu raib. Budi Ahmadi (37), salah seorang korban, warga Jalan Imam Bonjol, Kelurahan Satria, Kecamatan Padang Hilir, Kota Tebing Tinggi mengaku betornya raib pada Kamis (9/ 5) malam. Kasus pencurian itu telah dilaporkan korban ke Polres Tebing Tinggi. Budi merupakan orang keempat yang melaporkan kasus curanmor itu. Sebelumnya, tiga korban kehilangan sepeda motor membuat laporan ke SPK Polres Tebing Tinggi. Ketiga korban curanmor itu adalah, Lukman Hakim (21) Warga Jalan Rao, kehilangan

sepeda motor Jupiter BK 2645 IC dari parkiran Jalan Sudirman. Kemudian Edy Johan kehilangan sepeda Motor BK 2025 NAH di depan rumahnya, Jalan Bangau, Kelurahan Satria Kota Tebing Tinggi serta Teguh Himawan (32) kehilangan sepeda motor BK 6943 PTY di depan rumah. Kasubbag Humas Polres Tebing Tinggi, AKP Ngemat Surbakti membenarkan kejadian tersebut, Surbakti menduga pelakunya diduga merupakan jaringan, mereka menunggu para pemilik lengah, usai itu mereka baru melakukan aksinya. Dalam kaitan kasus ini, pihak kepolisian mengimbau agar warga selalu waspada bila perlu saat parkir mengunci stang dan menambah kunci pengaman pada sepeda motor. (MET)

Kapolresta Berkantor di Mapolsek Medan Timur Medan-andalas Kapolresta Medan Kombes Pol Monang Situmorang kembali menjalankan program Jumat berkantor di Polsek dalam rangka meningkatkan kemitraan pada masyarakat. Pada Jumat (10/5) kemarin, orang nomor satu di struktur organisasi Kepolisian Resor Kota Medan itu berkantor di Mapolsek Medan Timur. Pada kesempatan itu, Kapolresta didampingi Kapolsek Medan Timur AKP Efianto mengungdang Camat Medan Timur, tokoh masyarakat, ormas seperti IPK, PP, AMPI, FKPPI se-Kecamatan Medan Timur. "Untuk mempererat hubungan dengan masyarakat sekaligus antisipasi bentrok

antar organisasi kepemudaan (OKP)," kata Kapolresta Medan Komisaris Besar Monang Situmorang. Ini adalah pogram Polresta Medan, setiap Jumat saya berkantor di semua polsek dan bertemu sama tokoh masyarakat dan kepemudaan," tambahnya. Dalam kesempatan itu, Kapolresta Medan memberikan kesempatan kepada seluruh elemen masyarakat untuk memberikan saran dan keluhan masyarakat atas kinerja Polri khususnya di wilayah kerja Polresta Medan. Monang juga menyampaikan hasil kerja Polsek yang merupakan tolak ukur kinerja sebagai tujuan akhir Polri yang menjadikan masyarakat sebagai Mitra kerja Polri. (ACO)

4

andalas/pesta pangaribuan

DIPERIKSA - Dua karyawan dan buruh harian lepas (BHL) kebun PT PP Lonsum Bahlias yang disergap petugas Reserse Kriminal Polsek Perdagangan menjalani pemeriksaan.

Merokok Ganja, Dua Karyawan PT PP Lonsum Disergap Polisi Perdagangan-andalas Kedapatan merokok ganja, dua karyawan dan buruh harian lepas (BHL) kebun PT PP Lonsum Bahlias disergap petugas Reserse Kriminal Polsek Perdagangan, Rabu (8/5) sekira pukul 22.30 WIB. Kedua karyawan dan BHL tersebut, Bambang Sumanato (23) dan Nuh Karbo Sungoto (21), keduanya warga Huta VI

Pondok Koko, Kecamatan Bandar, Kabupaten Simalungun. Mereka disergap atas informasi dari masyarakat setempat yang merasa resah melihat kedua tersangka kerap mengisap rokok ganja di Huta VI Pondok Koko. Menindak lanjuti informasi tersebut, sejumlah personel Reskrim Polsek Perdagangan langsung meluncur ke lokasi dan

melakukan pengintaian. Saat melihat kedua tersangka sedang asik mengisap rokok ganja di depan rumah Bambang Sumanto petugas langsung menangkapnya. Guna dilakukan pemeriksaan, kedua tersangka langsung diboyong ke Mapolsek Perdagangan berikut barang buktinya satu mancis, satu bungkus tiktak (paper), satu bungkus be-

sar daun ganja kering yang dibungkus dengan kertas koran dan satu batang rokok yang sudah diacampur daun ganja kering. Kapolsek Perdagangan AKP Aron TT Siahaan SH ketika dikonfirmasi membenarkan penangkapan kedua tersangka yang sedang mengisap ganja itu dan keduanya sudah diserahkan ke Polres Simalungun. (PP/JS)

Kantongi Sabu, Sopir Angkot Dibekuk Tebing Tinggi-andalas Julham (30) warga Jalan Gunung Bakti, Kelurahan Lalang, Kecamatan Rambutan, Kota Tebing Tinggi, Kamis (9/5) sekira pukul 23.00 WIB dibekuk petugas Resmob Detasemen B Kota Tebing Tinggi. Pria yang kesehariannya bekerja sebagai sopir angkot ini dicokok polisi di Jalan KL Yos Sudarso, tepatnya di depan SMAN 2, Kelurahan Rantau Laban, Kota Tebing Tinggi karena kedapatan mengantongi 1 paket narkotika jenis sabu-sabu. Di Mako Brimob Kota Tebing Tinggi tersangka mengaku hanya disuruh membelikan sabu oleh teman. "Satu jie kubeli kepada RH, warga Kampung Lalang, Kota Tebing Tinggi seharga Rp300 ribu," kata Julham. Selesai sabu dibeli, tersangka kembali menghubungi temannya untuk menyerahkan sabu tersebut. Disepakatilah bertemu di Jalan KL Yos Sudarso, tepatnya di depan SMAN 2, Kelurahan Rantau Laban, Kota Tebing Tinggi. Begitu tersangka Julham sampai di depan SMAN 2

Makam di Pabrik Kuali Kuburan Putri Yuki

andalas/slamet riadi

KASUS NARKOBA - Julham, tersangka kasus narkoba saat diperiksa polisi. menunggu kedatangan temannya itu, tersangka terkejut, sebab yang datang bukan temannya tapi petugas Resmob Detasemen B Sat Brimob Poldasu Kota Tebing Tinggi. Saat tersangka digeledah, ditemukan 1 jie sabu dalam bungkusan plastik di dalam saku

celananya. Guna pengusutan lebih lanjut, tersangka digelandang ke Mako Resmob Detasemen B, Jalan Ahmad Yani, Kota Tebing Tinggi bersama barang bukti sepeda motor Yamaha Vega R, BK 5405 NP yang dikendarai tersangka sebelumnya. Koorlap Resmob Detase-

men B Sat Brimob Poldasu Kota Tebing Tinggi, Iptu Zulham saat dikonfirmasi membenarkan penangkapan tersebut. "Guna menjalani proses hukum, tersangka kita serahkan ke Sat Narkoba Polres Tebing Tinggi. Sedangkan RH masih DPO," kata Iptu Zulham. (MET)

Kelompok Bersenjata Culik Satpam PT KKA Aceh Utara-andalas Sekelompok pria bersenjata api laras panjang menculik salah seorang satpam Provit PT Kertas Kraft Aceh (KKA) dari rumahnya di Desa Punteut Kecamatan Sawang, Aceh Utara, Jumat (10/5) sekitar pukul 05.00 WIB. Selain menculik korban Syarifuddin, kelompok bersenjata yang memakai penutup wajah (sebo) ini juga dilaporkan menggasak uang tunai milik korban senilai Rp19 Juta. "Mereka masuk lewat jendela belakang rumah. Kemudian menuju ke kamar kami. Saya

Stabat-andalas Seorang gadis berusia 17 tahun, sebut saja Putri, warga Kecamatan Babalan, Kabupaten Langkat, harus kehilangan keperawanannya setelah dicabuli pemuda berinisial DD (33). Tindak asusila diketahui setelah Lina (42), ibu korban melapor ke Polres Langkat, kemarin. Informasi diperoleh, sebelum kejadian pelaku kerap datang ke rumah korban untuk malam mingguan. Pada malam kejadian, rumah korban terlihat sepi karena keluarganya sudah tidur. Kondisi itu dimanfaatkan pelaku untuk merayu korban agar bersedia melayani nasfsu bejatnya. Kejadian itu berlangsung begitu cepat, dimana tanpa banyak berkata-kata pelaku langsung menggerayangi korban. Pelaku langsung menanggalkan celana korban dan mencabulinya di atas sepeda motor. Tak hanya sampai di situ, perbuatan tidak senonoh itu tiga kali dilakukan pelaku di tempat dan dengan cara yang sama. Katanya dia mau bertanggungjawab dan akan segera melamar Putri, namun setelah itu dia tidak pernah datang lagi ke rumah korban. Hal itulah yang membuat curiga ibu korban. Karena itu, ibu korban pun langsung menanyai anaknya, kenapa pelaku itu tidak pernah datang lagi. Ada masalah apa rupanya ? Dengan lugunya, korban pun menceritakan bahwa dia telah dicabuli tersangka pelaku. Nah, mungkin karena itu dia tidak pernah datang lagi ke rumah. Betapa terkejutnya Lina mendengar pengakuan anaknya itu. Tidak terima dengan perlakuan tersangka pelaku itu, Lina pun membuat laporan pengaduan ke Polres Langkat dengan harapan agar tersangka pelaku bisa ditangkap dan diadili. “Anak saya seperti sudah terkena guna-guna, makanya mau saja dengan pelaku dan selalu menuruti apa yang dikatakannya. Apalagi, Kalau datang ke rumah dia selalu bersikap sopan, ramah dan lembut. Bahkan, dia selalu membawa ‘oleh- oleh’ seperti gula,” ujarnya. (BD)

terbangun dan melihat dua pria yang memakai sebo sudah berada dalam kamar sedang menarik suami saya. Satu di antara pelaku langsung menodongkan senjata laras panjang ke wajah saya. Saya tidak berani teriak minta bantuan,” kata Rozana, istri korban kepada wartawan, Jumat (10/5). Setelah pelaku menodong senjata ke arah kami, seorang pria mengambil uang Rp19 Juta yang kami simpan di bawah kasur tidur. Sementara seorang pria bersenpi laras pendek sedang membongkar sejumlah

dokumen di ruang tamu. “Tidak lama kemudian, ketiga pria itu langsung ke luar rumah dan membawa Syarifuddin berserta uang tunai Rp 19 juta,” tambah Rozana. Ia mengakui sejumlah uang itu merupakan hasil uang jualan dan uang simpanan gadai tanah. Hingga kini ia belum tahu penyebab suaminya diculik. “Sebelum tidur suami saya sempat seperti orang gelisah. Namun dia tidak bercerita apapun kepada saya, saya semalam juga tidur lebih cepat. Saya serahkan semua ini kepada pihak

berwajib,” ujar Rozana. Kapolsek Sawang, Ipda Basri Karno membenarkan adanya peristiwa salah seorang warga di Kecamatan Sawang menjadi korban penculikan pria bersenjata api laras panjang. Setelah mendegar kejadian itu pihaknya langsung turun ke TKP. “Tadi tim Polsek dan Polres sudah turun untuk melakukan olah TKP. Hasil sementara belum kita ketahui apa motif penculikan itu. Yang jelas kita sudah menerima laporan dari istri korban dan sedang kita kembangkan kasus ini” kata Basri Karno. (DTC/HER)

Jakarta-andalas Petugas Polres Kota (Polresta) Tangerang memastikan makam yang terdapat di sekitar pabrik kuali, merupakan kuburan putri kedua dari tersangka Yuki Irawan bernama Amelia. "Itu makamnya putri dari Yuki yang meninggal dunia pada tahun 1997," kata Kepala Bidang Humas Polda Metro Jaya, Komisaris Besar Polisi Rikwanto di Jakarta, Jumat (10/5). Kombes Rikwanto mengatakan putri Yuki meninggal dunia pada usia tiga tahun akibat menderita sakit muntaber, kemudian keluarga menginginkan jasadnya dimakamkan di sekitar pabrik kuali. Pernyataan Rikwanto tersebut, membantah informasi keberadaan makam buruh pabrik yang menjadi korban kekerasan dan penganiayaan dari pemilik pabrik kuali, Yuki Irawan maupun mandornya. Rikwanto menjelaskan keluarga Yuki meminta seorang ustad bernama Sayuki untuk merawat makam Amelia. Pihak kepolisian meminta masyarakat di sekitar pabrik kuali, untuk tidak terjebak rumor atau isu yang tidak dapat dipertanggungjawabkan. Sebelumnya, sebanyak 34 orang pekerja pabrik pembuatan kuali dan wajan ilegal di Kampung Bayur Opak, Desa Lebak Wangi, Kabupaten Tangerang, diduga mendapatkan perlakuan kasar dari majikan dan orang suruhannya. Pemilik pabrik diduga tidak memberikan kehidupan dan upah layak, bahkan para pekerja sering mendapatkan tindakan penganiayaan saat tidak sesuai keinginan majikan. Saat ini, penyidik Polres Kota Tangerang telah menetapkan lima tersangka, termasuk Yuki Irawan dan istrinya, tiga orang mandor, sedangkan dua orang lainnya masih buron sebagai perekrut. (ANT)

Tim DVI Cari Sampel Keluarga Terduga Teroris

T

IM Disaster Victim Identification (DVI) bersama Detasemen Khusus (Densus) 88 Anti Teror Mabes Polri saat ini mencari sampel keluarga tujuh terduga teroris yang tewas saat pengerebekan. "Saat ini, kita berusaha mencari tahu alamat keluarga yang dilakukan oleh tim DVI dan Densus 88 Anti Teror guna mendapatkan sampel untuk identifikasi," kata Kepala Biro Penerangan

Masyarakat (Karo Penmas) Divisi Hubungan Masyarakat (Humas) Polri, Brigjen Pol Boy Rafli Amar di Jakarta, Jumat (10/5). Hal tersebut dilakukan untuk mendapat catatan mengenai tujuh terduga teroris yang dimiliki oleh keluarga, katanya. "Identifikasi tim DVI adalah proses untuk 'menyambungkan' antara fakta yang ada dan mengetahui pasti jati diri yang bersangkutan, data dari yang

sifatnya antemortem," kata Brigjen Boy. Polri akan melakukan tes DNA terhadap tujuh jenazah terduga teroris, agar pada proses pengembalian pada keluarga tepat, katanya. "Proses pemeriksaan. dalam waktu satu minggu. kemudian ke-13 para pelaku, yang tertangkap dalam keadaan hidup sudah dibawa ke Jakarta untuk menjalani pemeriksaan," kata Brigjen Boy. Tujuh orang yang tewas

tersebut adalah Abu Roban, Bastari, Toni, Bayu alias Ucup, Budi alias Angga, Junet alias Encek dan Sarame. Sedangkan terduga teroris yang ditangkap dalam keadaan hidup berjumlah 17 orang, katanya. "Para terduga teroris tersebut ditangkap di empat tempat yakni Jakarta, Kendal, Kebumen dan Bandung," kata Boy. Para terduga teroris yang ditangkap di Jakarta dalam

keadaan hidup yakni Faisal alias Boim, Endang, Agung, Agus Widharto dan Iman. Sedangkan yang ditangkap di Kendal yakni Puryanto dan Iwan, katanya. Terduga teroris yang ditangkap di Kebumen yakni Farel, Wagiono, Slamet dan Budi. Kemudian terduga teroris yang ditangkap di Bandung yakni William Maksum alias Acum alias Dadan dan Haris Fauzi alias Jablud. (ANT)


Sabtu 11 Mei 2013

HUKUM & KRIMINAL

harian andalas | Hal.

5

andalas/rizki mulya

OPERASI SIMP SIMPAATIK - Petugas kepolisian memberikan surat tilang kepada sopir angkutan umum berplat hitam saat Operasi Simpatik di kawasan Jalan Sisingamangaraja Medan, Senin (10/5). Operasi tersebut digelar guna mendisiplinkan masyarakat dalam berlalu lintas.

Penanganan Kasus Korupsi Dinas PU Siantar Mengambang Medan-andalas Perkembangan lanjutan penyidikan kasus dugaan korupsi di Dinas Pekerjaan Umum (PU) Pematangsiantar yang menetapkan Bona Tua Lubis dan Jonny Siahaan sebagai tersangka hingga saat ini belum menemukan titik terang. Menurut Kasi Penerangan Hukum (Kasipenkum) Kejatisu , Candra Purnama saat ini perkembangan kasus tersebut masih terus berjalan. "Inikan split karena itu masih ditangani BPKP pusat untuk terus mencari bukti-bukti karena perkembangan kasus ini dari kasus RE Siahaan," ujar Candra diruangannya, Jumat (10/5). Candra menjelaskan penetapan kedua tersangka ini lebih lanjut masih ditangani tim ahli

BPKP. Saat ditanya apakah ada penetapan tersangka baru?, Candra menuturkan belum ada menetapkan tersangka selanjutnya. "Saat ini belum ada ditetapkan tersangka baru. Nantilah kita lihat perkembangan selanjutnya," katanya. Dilakukan audit oleh BPKP pusat dan bukan BPKP perwakilan Sumut, dijelaskan Chandra karena perkara ini memang pertama kali ditangani oleh pusat dalam hal ini Komisi Pemberan-

Tersangka Bioremediasi Dilimpahkan Ke Pengadilan Tipikor Jakarta-andalas Kejaksaan Agung memastikan dua tersangka dugaan korupsi "bioremediasi" atau pemulihan tanah pertambangan PT Chevron Pacific Indonesia, akan segera dilimpahkan ke Pengadilan Tindak Pidana Korupsi (Tipikor). Kedua tersangka itu, yakni General Manager Sumatera Light South (SLS) PT Chevron Pasific Indonesia (CPI) Bachtiar Abdul Fatah dan General Manajer Sumatera Light North (SLN) Operation PT CPI Alexiat Tirtawidjaja. Jaksa Agung Basrief Arief di Jakarta, Jumat (10/5) menyatakan kedua tersangka itu akan dilanjutkan ke pengadilan seiring majelis hakim Tipikor sudah memutuskan vonis bersalah untuk dua terdakwa kasus tersebut, yakni, Ricksy Direktur PT Green Planet Indonesia (PT GPI) dan Direktur PT Sumigita Jaya (PT SJ) Herlan. "Hakim sudah mengeluarkan putusan (Ricksy dan Herlan), berarti Alexiat dan Abdul Fatah kita lanjutkan sampai pengadilan," katanya. Jaksa Agung juga memberikan apresiasinya terhadap putu-

san Pengadilan Tipikor itu yang berarti unsur dugaan korupsi tersebut, terbukti. "Kita apresiasi putusan hakim itu," katanya. Untuk tersangka Alexiat Tirtawidjaya sampai sekarang belum dilimpahkan ke pengadilan karena harus mendampingi suaminya yang sakit di Amerika Serikat, sedangkan tersangka Abdul Fatah belum bisa dilimpahkan setelah adanya putusan praperadilan Pengadilan Negeri Jakarta Selatan yang menyatakan penetapan tersangka oleh Kejagung tidak sah. Setidaknya pelimpahan berkas kedua tersangka itu, akan dilakukan pada pekan depan. Majelis hakim Tipikor pada Selasa (7/5) memvonis Ricksy dengan lima tahun penjara dan denda Rp200 juta serta perusahaannya PT GPI diharuskan membayar ganti rugi 3,089,281.26 dolar AS. Kemudian pada Rabu (8/5), majelis hakim tipikor memvonis Herlan dengan enam tahun penjara serta membayar denda Rp250 juta subsider tiga bulan kurungan dan PT Sumigita Jaya harus membayar uang pengganti sebesar 6 juta dolar AS. (ANT)

tasan Korupsi (KPK) atas tersangka eks Wali Kota Pematang Siantar RE Siahaan, yang kini berstatus narapidana. "Kita saat ini sedang koordinasi dengan KPK untuk ahli dari BPKP pusat. Untuk kedua tersangka Bonatua dan Joni Arifin Siahaan, dugaan korupsinya Rp14 miliar. Namun, itu belum angka pasti karena belum ada perhitungan resmi dari BPKP. Kenapa BPKP pusat, karena perkara ini pertama kali ditangani KPK," ujarnya. Di ruang kerjanya, Chandra menambahkan kedua orang tersangka sudah sekali diperiksa dalam kapasitas tersangka. Selanjutnya, setelah keluar perhitungan kerugian negara dari ahli BPKP pusat, pihaknya pun akan menjadwalkan melakukan pemanggilan kembali trerhadap

dua tersangka. Sementara itu, saat ditanya apakah RE Siahaan, pernah dipanggil untuk menjadi saksi dalam perkara ini, mengingat perkara dua tersangka berhubungan dengan RE Siahaan, Chandra mengaku tidak. Namun katanya tidak menutup kemungkinan ketika proses penyidikan yang kini tengah berjalan, RE bakal dipanggil dalam kapasitas saksi. Penetapan tersangka Johnny Arifin Siahaan, sesuai dengan surat bernomor print:04/N.2/Fd.1/ 02/2013. Sementara Bonatua sesuai dengan surat bernomor print: 02/N.2/Fd.1/01/2013, atas dugaan tindak pidana korupsi penyalahgunaan dana rehabilitasi pemeliharaan, pada Dinas PU Pematang Siantar APBD 2007. Untuk memperkuat penanga-

nan perkara ini, diketahui juga pada Kamis (11/4/2013) lalu, tiga orang jaksa KPK hadir ke gedung Kejati Sumut, menyerahkan berkas-berkas penanganan perkara RE Siahaan, yang akan digunakan terhadap tersangka Bonatua dan Johnny Arifin Siahaan. Diketahui juga, dalam perkara ini, penyidik termasuk cepat melakukan proses penyelidikan yang langsung naik ke penyidikan dan menetapkan tersangka. Di mana perkara ini dimulai dari KPK yang diketahui pernah memberikan data kepada penyidik Pidsus Kejati Sumut pada awal Januari 2013. Pada tanggal 31 Januari 2013, tim penyidik pun langsung menaikkan perkara ini ke tingkat penyidikan dan menetapkan satu tersangka yaitu Bonatua. Joni Arifin Siahaan sendiri di-

sebut-sebut sebagai keluarga dekat dari mantan Wali Kota Pematang Siantar RE Siahaan. Joni pada tahun 2007 silam menjabat sebagai Bendahara Dinas PU Pematangsiantar dan Bonatua adalah Kadis PU Pematang Siantar. Joni resmi berstatus tersangka sejak 28 Februari 2013 lalu, setelah penyidik Pidana Khusus (Pidsus) Kejaksaan Tinggi Sumatera Utara (Kejatisu) melakukan pengembangan kasus ini dan memeriksa 10 orang saksi. "Benar, penyidik kembali menetapkan satu orang tersangka dalam perkara ini. Adalah Joni Arifin Siahaan, yang pada tahun 2007 lalu menjabat sebagai Bendahara Dinas PU Pematangsiantar. Penetapan tersangka Joni diduga karena ikut bekerjasama bersama Kadisnya, dalam pe-

nyimpangan dana-dana rehabilitasi atau pemeliharaan pada Dinas PU Pematang Siantar," urai Marcos Simaremare, yang ketika itu masih menjabat Kasi Penkum Kejatisu. Pelimpahan berkas perkara tersebut dari KPK ke Kejati Sumut sekitar akhir tahun 2012. Hasil audit BPK itu menemukan sekitar 12 item penggunaan anggaran yang terindikasi korupsi. Antara lain pembangunan pagar keliling Taman Hewan sebesar Rp208.018.000, yang membebani dan memboroskan keuangan daerah, pekerjaan pengadaan dan pemasangan pipa dengan perlengkapannya pada Dinas PU, tidak sesuai dengan kontrak dan penawar terendah tidak ditunjuk sebagai pemenang. Sehingga diduga merugikan keuangan Negara Rp224.037.100. (FEL)

Penyidikan Korupsi Dana BOS Terputus Pada Ilyas belum ada keterlibatan orang lain dalam kasus dugaan korupsi dana BOS. "Kasus dugaan korupsi dana BOS, untuk sementara penyidikannya terhenti pada tersangka Ilyas," kata Kabid Humas Polda Sumut, Kombes Pol Heru Prakoso kepada wartawan, Jumat (10/5). Dalam kasus ini, tambah Heru, penyidik telah memintai keterangan sebagai

Medan-andalas Penyidikan kasus dugaan korupsi dana Bantuan Operasional Sekolah (BOS) TA 2012 senilai Rp 17 miliar, terputus atau terhenti pada tersangka Ilyas yang menjabat Kabid Perbendaharaan Biro Keuangan Setdaprovsu. Sebab, berdasarkan penyidikan Subdit III/Tipikor Direktorat (Dit) Reskrimsus Polda Sumut,

saksi 25 orang. "Sudah 25 saksi yang dimintai keterangan," terangnya. Sebelumnya, penyidik Subdit III/Tipikor Reskrimsus Polda Sumut menetapkan Ilyas sebagai tersangka dan melakukan penahanan pada Kamis (2/ 5) pekan lalu. Ilyas dianggap telah menyelewengkan dana BOS Tahun Anggaran (TA) 2012 senilai Rp 17 miliar, dialihkan tersangka ke pekerjaan lain.

Ilyas diduga telah mengalihkan dana BOS triwulan III dan IV tahun 2012 sebesar Rp17 miliar untuk kegiatan lain yang bersumber dari APBN. Dari hasil pemeriksaan sementara, dana BOS itu sengaja tidak ditransfer ke rekening sekolah penerima bantuan setelah verifikasi sekolah penerima bantuan dikirim Dinas Pendidikan Sumut kepada Biro Keuangan. (THA)

Penyelesaian Berkas Deddy Kusdinar Tunggu Audit BPK Jakarta-andalas Penyelesaian berkas tersangka kasus korupsi proyek Pusat Pendidikan, Pelatihan dan Sekolah Olahraga Nasional (P3SON) di Bukit Hambalang Jawa Barat Deddy Kusdinar menunggu hasil audit kerugian negara Badan Pemeriksa Keuangan. "Kami akan bertemu BPK untuk mengonfirmasi kerugian keuangan negara, tapi seluruh pemeriksaan saksi-saksi terutama untuk tersangka Deddy sudah lengkap jadi kami tunggu konfir-

masi BPK," kata Wakil Ketua Komisi Pemberantasan Korupsi Bambang Widjojanto di Jakarta, Jumat (10/5). Artinya, menurut Bambang, proses pemberkasan mantan Kabiro Perencanaan Kementerian Pemuda dan Olahraga tersebut tinggal menunggu hasil audit BPK. "Terutama untuk Deddy dan tinggal menunggu audit BPK kami belum bisa sampaikan mengenai tersangka lain karena pertemuan dengan BPK juga belum dilakukan dan kalau sudah ada

bukti dari BPK maka akan jelas posisi KPK, mudah-mudahan minggu depan sudah ada perhitungan berapa ganti kerugiannya," jelas Bambang. Dalam kasus ini, KPK sudah menetapkan tiga orang tersangka yaitu mantan Menpora Andi Alfian Mallarangeng, mantan Kabiro Perencanaan Kemenpora Deddy Kusdinar selaku Pejabat Pembuat Komitmen saat proyek Hambalang dilaksanakan dan mantan Direktur Operasional 1 PT Adhi Karya (persero) Teuku Bagus Mukhamad Noor

yang disangkakan pasal Pasal 2 ayat 1, pasal 3 Undang-undang No 31 tahun 1999 tentang Pemberantasan Tindak Pidana Korupsi sebagaimana diubah pada UU No 20 tahun 2001 jo pasal 55 ayat ke (1) ke-1 KUHP. Proyek Hambalang pada 2009 diusulkan sebesar Rp1,25 triliun sedangkan pada 2010 kembali diminta penambahan kebutuhan anggaran menjadi Rp1,175 triliun melalui surat kontrak tahun jamak dari Kemenkeu. Dari kebutuhan anggaran

sebesar Rp1,175 triliun, hanya Rp275 miliar yang mendapat pengesahan. Jumlah itu berasal dari APBN 2010 sebesar Rp125 miliar dan tambahan Rp150 miliar melalui APBN-Perubahan 2010. Anggaran tersebut bahkan bertambah menjadi Rp2,5 triliun karena ada pengadaan barang dan jasa. Hasil audit investigatif Badan Pemeriksa Keuangan mengungkapkan bahwa nilai kerugian negara karena proyek Hambalang adalah Rp243,6 miliar. (ANT)

Korupsi Bansos, Kejati Tak Kunjung Dalami Keterlibatan Oknum Dewan

W

ALAUPUN ramai diberitakan dalam sepekan terakhir soal penanganan kasus dugaan korupsi Bantuan Sosial Pemerintah Provinsi Sumatera Utara yang menyebutkan adanya keterlibatan beberapa oknum anggota DPRD Sumut, Kejaksaan Tinggi Sumatera Utara hingga kini belum bergeming untuk menindaklanjutinya. Kepala Seksi Penerangan Hukum Chandra Purnama mengaku belum mendapatkan

informasi soal pengembangan kasus korupsi Bansos yang kini beberapa tersangkanya sedang tahap persidangan di PN Medan, apalagi memeriksa oknum dewan seperti yang diungkap salah satu pengacara ke KPK beberapa waktu lalu itu. “Karena, kita belum ada mendapatkan info soal pemanggilan dan pemeriksaan untuk anggota dewan seperti yang ramai diberitakan itu. Nanti, akan saya cek ualng soal ada tidaknya penjadwalan untuk itu,” katanya.

Sebelumnya, Asisten Pidana Khusus (Aspidsus) Kejaksaan Tinggi (Kejati) Sumut, Yuspar mengatakan penyidik memang belum pernah memeriksa lima anggota DPRD Sumut tersebut disebabkan pembuktiannya. Begitupun, untuk menghadirkan kelima anggota DPRD Sumut itu dalam persidangan adalah tergantung permintaan dari majelis hakim nantinya. Terpisah, Hamdani Harahap, menyesalkan sikap Kejati Sumut yang tidak menelusuri keterangan kedua tersangka

Aidil Agus dan Imom Saleh Ritonga. “Yang saya sesalkan kenapa keterangan kedua tersangka ini tidak ditelusuri penyidik Kejati Sumut. Padahal dalam BAP mereka sudah jelas menyatakan kelima anggota DPRD Sumut ini juga menerima fee dari kepengurusan dana bansos,” tegasnya. Dirinya menilai Kejati Sumut tidak menjalankan fungsi dan kewenangan penyidikannya. Bahkan Hamdani menuding ada konspirasi antara penyidik Kejati Sumut dengan anggota

DPRD Sumut. “Kenapa Kejaksaan tidak menelusuri keterangan para tersangka ini? Mereka bilang butuh alat bukti yang cukup, tapi kenapa bukan mereka telusuri? Kejaksaan harusnya menjalankan fungsi mereka sebagai penegak hukum. Kenpa Kejati tidak melakukan langkahlangkah penyidikan lanjutan? Ini yang menjadi tanda tanya,” tegasnya. Pernyataannya yang kontroversial itu menurut Hamdani tak lain hanya ingin

menegakkan hukum. “Saya bertindak di sini sebagai advokat. Ini adalah fakta. Jika kejahatan berjamaah ini kita biarkan, maka tidak akan ada perubahan. Saya minta advokat lain mengambil langkah yang sama. Kenapa pemeriksaan tidak dilakukan hingga ke DPRD?. Makanya kita minta KPK mengambil alih perkaranya,” tegasnya. Sebelumnya, tudingan lima anggota DPRD Sumut menerima fee penyaluran dana bansos bermula dari informasi Hamdani

mengatakan berdasarkan BAP tersangka Imom Saleh Ritonga dan Aidil Agus menyebutkan bahwa kelima anggota DPRD Sumut itu menerima fee dari masing-masing kepengurusan lembaga atau yayasan yang mendapat dana bansos. Adanya lima anggota DPRD Sumut yang menerima dana bansos berdasarkan berita acara pemeriksaan trsangka yakni, Iman B Nasution, Ir H Chaidir Ritonga, Ir Washington Pane MM, Muhammad Affan dan Abdul Jabar Napitupulu. (FEL)


RAGAM

Sabtu 11 Mei 2013

Kasus Perusakan Hutan Tele Harus Dituntaskan Medan-andalas Komisi A DPRD Sumut, Dishutsu (Dinas Kehutanan Sumut), BLH (Badan Lingkungan Hidup) dan BPPT Badan Pelayanan Perijinan Terpadu) Provsu sepakat meminta “fatwa” ke Kementerian Lingkungan Hidup dan Menhut (Menteri Kehutanan) guna menuntaskan kasus perusakan hutan di Tele Kabupaten Samosir yang dilakukan PT GDS, yang diduga tidak memiliki izin Amdal (Analisis Dampak Lingkungan). Kesepakatan itu diputuskan setelah terjadi beda pendapat antara Dinas Kehutanan Sumut dengan BLH Provsu, tentang status kawasan hutan di Tele Kabupaten Samosir pada rapat dengar pendapat dengan Komisi A DPRD Sumut dipimpin Wakil Ketua H Syamsul Hilal didampingi Ketua Oloan Simbolon, ST dan dihadiri anggota Komisi Arifin N, Hj Syafrida Fitrie, Ir Washington Pane MSc dan Amsal Nasution, kemarin. Dalam rapat itu, Kadishut Sumut Ir Hallen Purba MM secara tegas mengatakan, areal dimohonkan IPK (izin penebangan kayu) oleh PT GDS yang akhirnya dikeluarkan Bupati Samosir di lokasi Dusun Hutagalung Desa Partungko Naginjang Kecamatan Harian Kabupaten Samosir atas tanah seluas 800 hektar lebih, bukan kawasan hutan lindung, tapi APL (Areal Penggunaan Lain). Berdasarkan titik koordinat geografis dan hasil pemeriksaan lapangan, setelah diploting pada peta lampiran Kemenhut No SK44 Menhut-II/2005 tentang penunjukan kawasan hutan di wilayah Provinsi Sumut. "Bahwa lokasi yang dimohon IPK PT GDS berada pada APL dan bukan masuk dalam KSN (kawasan strategis nasional) maupun DAS (Daerah Aliran Sungai) Danau Toba, tapi masuk DAS Singkil,” ujar Purba. Dengan demikian, tambah Purba, izin IPK PT GDS yang telah dikeluarkan Bupati Samosir telah sesuai ketentuan diatur dalam Permenhut (Peraturan Menteri Kehutanan) No14/Menhut-II/ 2011 tentang izin pemanfaatan kayu dan tidak ada satu aturanpun melarangnya, sebab hutan Tele tidak termasuk kawasan hutan lindung maupun kawa-

HENTIKAN - Sejumlah aktivis pemuda dan mahasiswa Samosir gencar melakukan desakan penghentian perusakan hutan Tele. san strategis nasional. Sebenarnya, secara pribadi saya keberatan, kalau dilakukan penebangan di kawasan hutan Tele, tapi tidak ada aturan untuk melarang. "Sebab izin peruntukannya telah dikeluarkan Bupati Samosir berdasarkan keputuasn Menhut tentang penunjukan kawasan hutan dan perairan propinsi atau berdasarkan TGHK (Tata Guna Hutan Kesepakatan) menjadi bukan kawasan hutan,” ujarnya sembari menambahkan Menhut tidak akan bersedia menghutankan kembali lahan Tele, kecuali rakyat yang mengusulkannya. Sementara itu, Kepala BLH Provsu Hj Hidayati secara tegas mengatakan, kegiatan PT GDS yang berada pada kawasan hutan Tele sudah melakukan perusakan hutan dan tidak memiliki izin Amdal, harus segera dihentikan, karena nyata-nyata telah melanggar UU No32/ 2009 tentang perlindungan dan pengelolaan lingkungan hidup. Jika perusahaan/kegiatan tanpa memiliki izin lingkungan sebagaimana dimaksud dalam Pasal 36 ayat (1), bisa dipidana dengan pidana penjara paling singkat satu tahun dan paling lama tiga tahun. "Dendanya paling sedikit Rp1 miliar dan paling banyak Rp3 miliar,” ujar Hidayati yang tetap bersikeras bahwa kawasan Tele masuk kawasan strategis nasional serta penyangga air Danau Toba. Hidayati mengungkapkan, walaupun belum memiliki izin Amdal, tapi fakta di lapangan PT GDS masih tetap melakukan penebangan kayu, ditandai dengan adanya operasional truk pick up jenis

Ranger milik perusahaan mengangkut karyawan dan logistik dan kayu-kayu dikeluarkan pada malam hari. Perusahaan di sini nyata-nyata telah melanggar kesepakatan sebelumnya, untuk sementara distop kegiatannya. Selain itu, katanya, PT GDS dalam operasionalnya tidak memelihara dan menjaga jalur hijau sebagai kawasan hutan lindung, yakni 100 meter dari kirikanan sungai, 50 meter dari kiri-kanan anak sungai dan radius 200 meter dari sumber mata air, serta tanah dengan kemiringan 40 persen sebagaimana diatur dalam UU No41/1999 tentang kehutanan. Melihat terjadinya beda pendapat antara Dishut Sumut dengan BLH Propsu ini, akhirnya Komisi A melalui Syamsul Hilal, Oloan Simbolon dan lainnya menyepakati akan meminta “fatwa” (petunjuk) ke Menhut (Menteri Kehutanan) dan Menteri Lingkungan Hidup di Jakarta pada 16 Mei 2013, agar tidak terjadi kesimpangsiuran soal status kawasan hutan atau kawasan APL. Kita melihat izin IPK yang dikeluarkan Bupati Samosir terhadap PT GDS belum memenuhi persyaratan sesuai aturan perundang-undangan. Begitu juga soal status kawasan, apakah kawasan hutan atau APL masih terjadi bedapendapat. "Untuk menyelesaikan masalah ini, kita akan berkonsultasi ke Menteri Lingkungan Hidup dan Menhut di Jakarta,” ujar Syamsul sembari menambahkan, jika nantinya ditemukan ada pelanggaran, pihak perusahaan dan Pemkab akan dikenakan sanksi pidana. (OEJ)

SUZUKI BARU TERMURAH Carry Pick Up Dp. 12 Jt’an, angs. 2 Jt’an, Ertiga Dp. 30 Jt’an, angs. 3 Jt’an, APV Arena Dp. 30 Jt’an, angs. 3 Jt’an, Proses mudah, tanpa ribet, diskon habis-habisan +banjir hadiah. Hub. Ferdy 0852 7084 7017

DIBUTUHKAN

AC

CV. GRATECNICA

Gedung Johor Medan Cuci Rp. 30.000,Tambah Freon Rp. 70.000 Bongkar Pasang Rp. 250.000,KULKAS / MESIN CUCI

NATIONAL CAR RENTAL

Karyawan restoran masakan Korea yang akan segera dibuka. Dengan syarat: - Laki-laki - Umur 18 s/d 28 thn - Rajin, jujur Kirim lamaran lengkap ke Jl. Airlangga No. 11 E Medan (pintu hijau biru).

Grand Kanaya Hotel. Jl. Darussalam No.12 Medan.PinBB. 25B2A72D Tlp. 0811.614.778, 061-4150313 – 77724835. Tersedia T. Innova T. Avanza - S. APV - Kia Travelo 12 Seats, Isuzu Alf 16 seat.

harian andalas | Hal.

Disorot, Pembangunan Hotel Bertaraf Internasional di Berastagi Merek-andalas Benang kusut permasalahan pembangunan mega proyek Taman Simalem Resort (TSR) seperti tak habishabisnya dibicarakan. Jika sebelumnya berbagai elemen masyarakat menyorot lokasi yang berada di hutan lindung itu. Kali ini pembangunan hotel bertaraf internasional di lokasi objek wisata berkelas dunia itu, dipertanyakan seMENAKJUBK AN - Pembangunan hotel bertaraf internasional di area Taman SiMENAKJUBKAN jumlah kalangan. Terkait belum ter- malem Resort dengan pemandangan menakjubkan dari sisi barat Danau Toba, berbitnya izin Mendirikan langsung walau tak memiliki IMB. Bangunan (IMB), Anaitu adalah ranahnya pihak kepolisian. Ini lisis Mengenai Dampak Lingkungan (AMadalah pembelajaran bagi kita semua agar DAL), tapi Taman Simalem Resor (TSR) di kedepan hal serupa tidak terulang di daerah Kecamatan Merek, Kabupaten Karo di ini. Bahkan pihak TSR sudah melakukan bawah bendera PT MIL, sudah beroperasi, pengutipan retribusi, apa payung bahkan 2,4 Ha areal agrowisata yang disebuthukumnya,? “Sat Pol PP selaku penegak sebut nomor satu di Asia itu berada di hutan Perda Karo jangan “banci” beraninya cuma lindung belum clear, diperparah lagi dengan sama masyarakat lemah,” sindirnya. pembangunan hotel bertaraf internasional. Sumber andalas di Pemkab Karo menePraktisi pembangunan dan pegiat demogaskan, PT MIL pada awalnya siap mematuhi krasi, Cuaca Bangun SE Ak SH MH MSi setiap peraturan. Namun disayangkan, menjawab andalas, di Berastagi, kemarin, Perda No 7 tahun 2003 tentang Tata Ruang mengatakan pembangunan sekitar delapan Kehutanan Provsu-baru disahkan Menhut tahun lalu itu, memang tak terlepas dari tahun 2005, sementara Pemkab Karo melaberbagai polemik dan persoalan yang hingga kukan revisi tentang Tata Ruang Kabupaten saat ini masih belum selesai. Bahkan tahun Karo tahun 2004. Jadi sebelum Tata Ruang 2005, permasalahan TSR mencapai klimakskehutanan Pemprovsu disahkan, Tata nya, sampai-sampai Menhut RI MS Kaban Ruang Kabupaten Karo direvisi. Tentu tidak saat itu, Dinas Kehutanan Pempropsu, lagi sinergis. Belum lagi bila dikaitkan dengan Komisi B DPRD Sumut, DPRD Karo menyeSK Menhut Nomor 44 Tahun 2005, seluruh rukan agar TSR yang berada “di bibir” Danau areal TSR dipastikan berada di hutan lindung, Toba itu segera disetop dan ditutup. tuturnya. Memang saat itu TSR dihentikan semenSementara, seorang staf di Dinas Kehutara dari segala kegiatan dan aktivitasnya, tanan Kabupaten Karo yang tidak bersedia menyangkut adanya pro kontra. "Namun, bedipublikasikan identitasnya, mengakui PT lakangan pembangunannya kembali berjalan MIL secara nyata telah merusak hutan kaseperti semula hingga saat ini, pihak pewasan register Sibuaten Kecamatan Merek. ngembang terkesan membandel," ujarnya. Dalam hal ini pihak PT MIL harus bertangPemberian izin mendirikan bangunan gungjawab terhadap kerusakan hutan terseperti resort tidak bisa per unit (terpisahsebut maupun dampak yang bakal ditimbulred), tapi harus secara menyeluruh. Sebelum kan nantinya. Demikian juga soal pembamemberikan IMB, institusi terkait harus ngunan hotel bertaraf internasional di lokasi melihatnya secara balance dari semua peritu, sudah jelas menyalahi ketentuan dan spektif demi kebaikan daerah kita. Artinya, peraturan yang berlaku. kajian hukum secara komprehensif harus Ketika hal itu dikonfirmasi ke Kepala dilakukan sebelum mengeluarkan IMB, Perizinan Satu Atap Pemkab Karo, Ng Ramos apalagi menyangkut objek wisata diatas lahan Peranginangin, mengaku bahwa segala seluas 206 ha, terang Bangun. perizinan menyangkut pembangunan TSR Pembangunan mega proyek bernilai belum ada dikeluarkan Pemkab Karo hingga ratusan miliar rupiah dengan para investor hari ini. asing melalui Penanaman Modal Asing Disinggung soal pembangunan hotel (PMA) ke daerah ini harus kita pahami juga bertaraf internasional di lokasi yang masih dari sudut “multiflier effect” (dampak positif status quo tersebut, Ramos tidak tahu mesecara umumnya dalam bidang bisnis-red), nahu. Soalnya IMB pembangunan TSR saja namun demikian ada baiknya segala ketentidak ada, bagaimana mungkin mereka tuan dan peraturan yang berlaku dipatuhi (pengembang-red) bisa mengurus izin menjuga pihak pengembang."Sehingga masyaradirikan hotel maupun bangunan-bangunan kat tidak menganggap Perda itu terkesan lainnya. diskriminasi," katanya. Menyinggung masallah pinjam pakai Harusnya, kata Cuaca sebagian kawasan hutan lindung, dia mengaBangun, dalam hal status kui lagi, bahwa pihaknya tidak mengetahui quo pihak pengembang persis. “Saya tidak yakin, Menteri KehutaTSR menghentikan senan memberikan izin pinjam pakai tentang gala kegiatan pembangupengalihan fungsi sebagian kawasan hutan nan, sebelum pihaknya Sibuaten terhadap PT MIL untuk dijadikan memenuhi seluruh unsur kawasan wisata berbasis agrowisata,” ungpersyaratan yang dibukapnya sembari menambahkan, itulah tuhkan, demi kebaikan penyebab AMDAL TSR hingga hari ini belum mereka (investor) dan clear di pusat. kebaikan Tanah Karo sendiri. Soal pidananya, (RTA)

PELUANG USAHA & MELAYANI PEMASANGAN

JUAL BATU ALAM

DEPOT AIR MINUM ISI ULANG

MURAH GROSIR DAN ECERAN Untuk Dinding, Tiang, Lantai Batu Kacang, Warna-Warni Jl. SM. Raja Km. 6,7

Harga mulai 10 Jt Sistim R.O & Mineral, Air Pegunungan Menyediakan Perlengkapan sparepart Depot Isi Ulang, lam & Da Galon, Tissu, Tutup, dll Luar Kota

Hubungi: CV. ILHAM ABADI JAYA Jl. Panglima Denai No. 94 A depan Jermal V 0813 6224 1297 – 0813 7550 2044

HP. 0811 613 0267 Telp. 061 699 38 185

6

No. 47 Medan (depan SPBU)

Telp. (061) 7850 888 HP. 0811 60 5090

CV. D’LIMA CAR RENTAL Innova, Avanza, Xenia, City, Xtrail, Pick Up Grand Max. Supir ramah dan berpengalaman. Hub. 061-77902421 / 0812 654 6455 / 081 2651 87654 / 0819 470 81947 Pin BB: 2857C429

CV. TIRA CAR RENTAL New Innova ‘11, New Fortuner ‘11, New Alphard ‘11, New Mercy NE ‘11, New Harrier ‘11, New Velfire ‘11, Camry ‘08, Altis ‘08, dll. Utk. Pe n g a n t i n , B i s n i s , W i s a t a .

HP : 0852 6205 6306 0813 7040 4000 76275275

FAMILY RENTAL MOBIL (PT) APV Kj. Kapsul pkt hmt 10 jam, Altis, L-300, Innova, L. Cruiser, N-Eyes, Bus, Hrn, Mgn, Bln, Utk dlm dan di luar kota. Hotline: 7734 2359 / 0819 3328 4540

DIJUAL SEGERA 1 UNIT RUMAH Type Bogenville 2 lantai di Somerset Regency Jl. Sunggal No. A2 depan Pos Satpam, lengkap dengan perabot, 4 KT, 1 kamar pembantu, dapur bersih, dapur kotor, 6 AC, 2 pemanas air. Luas Tanah 198 m². Serius hub. Bu Amnah 0812 6029 8666


RAGAM

Sabtu 11 Mei 2013

Tapanuli Tengah Anggarkan Rp 4 Miliar untuk Kesehatan Medan-andalas Kabupaten Tapanuli Tengah (Tapteng) menganggarkan sekitar Rp 4 miliar dalam APBD tahun 2013 untuk bidang kesehatan di luar Jaminan Kesehatan Daerah (Jamkesda) Provinsi Sumatera Utara (Sumut) dan Jaminan Kesehatan Masyarakat (Jamkesmas). Hal itu disampaikan Ketua Komisi A DPRD Tapteng Jamarlin Purba, usai mengunjungi RSU Dr Pirngadi Medan, kemarin. “Visi misi Pemda Tapanuli Tengah di antaranya bidang pendidikan gratis SD sampai SMA dan kesehatan itu ada namanya Askes. Untuk kesehatan dalam APBD tahun 2013 dianggarkan Rp 4 miliar,” kata Jamarlin. Bila nanti di pertengahan tahun dana itu kurang, sebutnya, maka akan dianggarkan kembali dalam P-APBD . Program itu bekerjasama dengan PT Askes, untuk Jamkesda bagi masyarakat umum, namanya Asuransi Kesehatan. “Nama Jamkesdanya Askes dan berlaku untuk seluruh rumah sakit di Indonesia. Ini di luar Jamkesmas dan Jamkesda Provinsi, tapi tidak bisa tumpang tindih. Jadi khusus untuk masyarakat yang sakit di luar Jamkesda Provinsi dan Jamkesmas. Askes ini manfaatnya sama dengan Askes PNS yang seumur hidup, bedanya untuk Askes tiap tahun dianggarkan,” jelas Jamarlin. Prosesnya, katanya, kalau masyarakat sakit melapor ke kepala desa yang akan membuat surat keterangan, surat rujukan dari puskesmas dan rekomendasi dinas kesehatan kemana dirujuk kalau rumah sakit yang ada di Tapteng tidak mampu atau tidak ada alatnya. “Di Tapteng baru beberapa tahun ini ada rumah sakit seperti di Pandan yang sebelumnya Puskesmas dan ditingkatkan statusnya jadi RSUD Tapteng tipe C. Juga ada RS di Barus yang baru diresmikan bupati. Ini memang kewajiban kita bagaimana DPRD dan Pemkab meningkatkan pelayanan kesehatan kepada masyarakat,” tutur Jamarlin. Sedangkan tujuan ke RSU Pirngadi, Jamarlin yang datang bersama anggota DPRD lainnya mengatakan, untuk melihat bagaimana pengelolaan manajemen dan pelayanan RSU Pirngadi. “Kita mau melihat bagaimana pengelolaan jamkesda, jamkesmas, dan peralatan kedokterannya. Ini yang kita bawa ke Tapteng untuk dikoordinasikan dengan SKPD di sana ,” ujarnya seraya menambahkan RS Pirngadi juga sebagai rujukan berobat masyarakat Tapteng. Sementara Direktur RSU Pirngadi dr Amran Lubis SpJP (K) menerangkan, kedatangan Komisi A DPRD Tapteng ke RS Pirngadi ingin melihat bagaimana melayani pasien. “Kita lihatkan profil RS Pirngadi, bagaimana kita buat desain, sistem pelayanan di IGD, tata cara fungsi information box, sistem alur pasien bagi pasienpasien yang kegawatdaruratan yang tinggi, pembagian pasien sesuai jadwal dokter jaga dan bagaimana cara mengevaluasi survei kepuasan pelayanan,” katanya. Dalam pertemuan di ruang rapat, tambah Amran, pihaknya juga menyarankan agar RS di Tapteng dijadikan Badan Layanan Umum Daerah (BLUD) sesuai amanat undang-undang. “Kita beri masukan agar rumah sakit di sana dibuat BLUD, kalau tidak bisa BLUD penuh, dibuat BLUD bertahap. Kami juga sudah memberikan modul mengenai BLUD,” ujarnya. (YN)

harian andalas | Hal.

7

Syukuran Hidup Sehat Bersama Bio Nutric

Jubaidi Nasution Menangis Lolos dari Amputasi Stabat-andalas Jubaidi Nasution (55), penduduk Pantai Pakam Desa Karang Rejo, Kecamatan Stabat, Kabupaten Langkat, dua tahun menderita penyakit diabetes akut dan sudah divonis dokter kedua kakinya harus diaputasi. Tapi berkat mengonsumsi Bio Spray, kedua kaki Jubaidi kembali sehat. “Saya sempat dinaikkan ke mobil ambulans untuk dibawa menjalani amputasi ke Rumah Sakit Umum Pusat Adam Malik Medan. Tapi saat di simpang Tugu Binjai, saya minta kepada keluarga agar membatalkan samputasi kaki saya. Saya berpikir, biarlah kalau mau diambil oleh Allah SWT di rumah saja Ambulans akhirnya balik ke rumah saya,” kata Jubaidi menangis terharu dalam acara syukuran Hidup Sehat Bersama Bio Nutric Internasional (Thobib Anto Dzikir), Minggu (5/5) di Gedung Juang 45 Stabat. Di hadapan 500-an undangan, Jubaidi mengisahkan, setelah pulang ke rumah dia kemudian

andalas/h said effendy

FOTO BERSAMA - Thobib Anto Dzikir (pakai kopiah) dan Presiden PT Bio Nutric Internasional Agus Mongso berfoto bersama dengan pasien yang sudah sembuh total. berobat dengan Pak Anto Dzikir. Lalu dia disarankan rutin mengonsumsi Bio Spray selama empat bulan. Dia juga mengikuti diterapi rutin oleh Pak Anto Dzikir di rumahnya.

“Berkat pertolongan beliua dan izin Allah SWT, penyakit yang saya derita ini sembuh total. Saya sekarang sudah bisa mengenderai sepeda motor,” ujar Jubaidi.

Sedangkan Suparman (57) dan Nenek Rumi, mengaku sudah sembut dari penyakit stroke setelah mengonsumsi Bio Spray. Begitu juga Hariani (45), penyakit asam lambungnya tak lagi

kambuh. Sementara Suprianto (56) penduduk Desa Gohor Lama Kecamatan Wampu, juga sudah sembut dari penyakit diabetes. Sementara Rita (20) penduduk Pangkalan Susu, sudah sembuh dari penyakit gagal ginjal setelah berobat ke Thobib Anto Dzikir. Pada kesempatan itu, Thobib Anto Dzikir didampingi Presiden PT Bio Nutric Internasional Agus Mongso Tengah kepada wartawan mengatakan, Bio Spray 90 persen dapat menyembuhkan semua penyakit, kecuali penyakit bawaan lahir. Dia mengaku ada sekira 400 pasiennya di Langkat yang sudah sebuh total setelah mengonsumsi bio spray dan mengikuti terapi. Kesembuan mereka itu tentu karena izin Allah SWT. Saya hanya sebagai perantara saja,” katanya. Pria asal Kalimantan yang bernama asli Muhammad Budi ALB alias Anto Dzikir mengatakan, PT Bio Nutric Internasional sudah ada di lima negara, antara lain Malaysia, Singapura dan Filipina. (HS)

Gubsu: Giatkan Kesadaran Mengonsumsi Ikan Laukawar-andalas Untuk mendongkrak tingkat konsumsi ikan di tengah masyarakat, Gubernur Sumatera Utara (Gubsu) H Gatot Pujo Nugroho ST melakukan tebar benih ikan di Danau Laukawar, Desa Kuta Gugung, Kecamatan Naman Teran, Kabupaten Karo, Jumat (10/5). Pada kesempatan itu, gubernur juga melantik kepengurusan Forum Peningkatan Konsumsi Ikan (Forikan) Provinsi Sumatera Utara yang diketuai Hj Sutias Handayani. Kegiatan tebar benih dan pelantikan yang dilaksanakan di tepi Danau Laukawar ini turut dihadiri Danlantamal 1 Belawan Laksamana Pertama Didik Wahyudi SE, Direktur Pemasaran Dalam Negeri Dirjen Pengolahan dan Pemasaran Hasil Perikanan Ir Sadullah Muhdi MBA, Wakil Ketua Forikan Pusat Ir H Edi Surya, Sekda Kabupaten Karo Ir Makmur Ginting, dan sejumlah pejabat SKPD Pemrovsu. Gubsu berharap dengan dilantiknya Forikan Sumut ini maka ke depan menjadi tugas seluruh stakeholder di Pemprovsu dan kabupaten/kota untuk bersama-sama meningkatkan gemar mengkonsumsi ikan, dan budi daya ikan di tengah-tengah masyarakat. Gatot berpendapat, kesadaran mengkonsumsi ikan perlu terus digiatkan karena sangat penting bagi keberlangsungan pro-

tein dan gizi keluarga. Lewat gerakan seperti ini, Gatot berharap dapat terwujud masyarakat yang sehat, kuat dan cerdas. “Dalam programnya, Forikan Sumut harus bisa menggabungkan dengan karakter lokal setempat. Misalnya di Tanah Karo kegiatan ini dapat lebih kaya karena masyarakat setempat punya menu khas ikan arsik. Atau di daerah Tapanuli Selatan ada kearifan lokal berupa Lubuk Larangan,” katanya. Direktur Pemasaran Dalam Negeri Dirjen Pengolahan dan Pemasaran Hasil Perikanan Ir Saidullah Mahdi MBA dalam kesempatan itu mengapresiasi terbentuknya Forikan di provinsi ini. "Kita harus mensyukuri manfaat perairan cukup besar. Ikan bisa menjadi wahana mencapai kesejahteran bangsa," katanya. Sekda Kabupaten Karo Ir Makmur Ginting menyambut baik kegiatan ini dan dia harapkan penambahan bibit ikan dan pembudayaan gemar memakan ikan di Tanah Karo terlaksana dengan baik. Sedangkan Kadis Perikanan dan Kelautan Sumut H Zulkarnain SH MSi melaporkan, pelantikan Forikan Sumut dilanjutkan dengan penebaran benih ikan dan pelaksanaan gerakan memasyarakatkan makan ikan (Gemarikan). Tak kurang dari 10 ribu benih ikan mas dan ikan nila disebar untuk menambah persediaan stok ikan. Dalam kesempatan itu, Gubsu bersama FKPD Sumut, Ketua Forikan Sumut dan pejabat yang hadir menaburkan benih ikan di Danu Laukawar sekaligus mengampanyekan menu ikan kepada anak anak. Gubsu juga memberikan bantuan sepeda motor untuk kepentingan pengampayean gemar makan ikan. (WAN)

UN SD Berakhir, Binjai Berharap Lulus 100 Persen Binjai-andalas Ujian Nasional (UN) Sekolah Dasar (SD) di Kota Binjai yang digelar 6-8 Mei lalu, berjalan lancar dan aman. Tidak ditemukan permasalahan apapun yang dapat mengganggu kelancaran UN seperti yang terjadi pada UN SMP dan SMA sebelumnya. Pantauan andalas, Rabu (8/5) di SDN 027950, andalas/m syafii SDN 020267 Jalan Samanhudi Kecamatan Binjai TEKUN - Siwa SDN 028227 Kecamatan Binjai Selatan tampak Kota, SDN 028227 Jalan G tekun mengikuti UN pada hari terakhir, Rabu lalu. Bendahara Kecamatan Binjai Selatan, dan SDN020268, jalan G.Bendahara Kec Binjai Selatan, SDN020269 Jalan Suratin Kecamatan Nelson SPd juga mengatakan hal Binjai Timur, pelaksanaan UN diawasi senada. “Semua berjalan sesuai dengan jadwal,” kata Nelson seraya oleh personil kepolisian. Kepala Unit Pelaksana Tenis (UPT) berharap tingkat kelulusan siswanya Dinas Pendidikan Kecamatan Binjai mencapai 100 persen. Terpisah, Kasek SDN 020268 Kota Wahidi Lubis didampingi sekertaris pelaksana Suroyo mengatakan, Suryati Saipul dan Kasek SDN020269 pihaknya tidak ada menghadapi ken- Jalan Suratin Kecamatan Binjai Timur, dala dalam pelaksanaan UN. “Naskah Asmawati, mengatakan, sampai hari soal dan LJK yang kami terima semua terakhir UN, Rabu (8/5) seluruh cukup,” katanya seraya mengatakan siswanya hadir mengikuti UN. Dia juga berharap, peserta UN di sekolahnya UN di Kecamatan Binjai Kota diikuti lulus 100 persen. 989 siswa dari 24 sekolah. Sementara itu, Kasek SDN 028227 (FII)

TANAH DIJUAL

LT. 18.076 M2, ada tanaman: pisang brng/ayam 800 btg, rambutan 80 btg, duku 40 btg, klengkeng 40 btg. Rumah tipe 200 tinggal finishing, Jl. Balai Desa Psr. 12 Desa Marindal 2 Kec. Patumbak lewat Perum. Pdk Nusantara, SK Camat, Hrg. Nego. Hub. 0811 641 903

DISEWAKAN TANAH Jalan Kayu Putih Ukuran 26 x 51 M. Hubungi:

081.165.4483 RUMAH DIJUAL

DIJUAL TANAH

Uk. P 15 x L 10, bangunan 6 x 13. Keramik, 3 kamar, Harga Rp. 220 jt/nego, SK Prona, Alamat: Jl. Medan - Binjai Km. 11,2 Jl. Persatuan II Dusun II Desa Muliorejo depan sekolah Nila Harapan No. 1 HP. 0852 6247 8955. 0813 7059 0125. NO SMS

2 Ha di desa Suka Beras Perbaungan (Sergei), isi 13 ptk. klm. ikan, rmh. produksi ikan sale, rmh. tinggal, pohon mangga 100 btg, sawah, Hub. 0812 6490 9527, 0812 6082 703

RUMAH DIJUAL RUKO DIJUAL

Luas 88 m² Jl. Djamin Ginting, (d/h Padang Bulan) No. 167, Lokasi terletak di pinggir jalan besar (dekat Pajak sore) Hp. 0813 9631 5225

CV EKA BAKTI JAYA MOTOR Jual beli sepeda motor baru

KOLAMPANCINGEKABAKTI Harian 15.000 dan kiloan ikan emas patin, bawal, gurami, nila, lele, fasilitas kantin. Cocok untuk wisata, keluarga. Harga ikan sama dengan di pasar. Info call : 06176381432. Bolang atau Eka. 0813 622 88 437. Jl. Binjai Km. 15 Telaga Dingin Diski.

bekas, tukar tambah cash kredit. Proses cepat. Semua wilayah syarat mudah, KTP, Kartu Keluarga, Rek. Listrik. 1 jam clear. Hub. 0813 9641 7417 atau 0813 622 88437 Jl. Binjai Pasar 6 Diski.

DIJUAL CEPAT

Sertifikasi Uk. Tanah 105 m, Luas Rumah 20 m, Alamat Komplek Harapan Permai Desa Hamparan Perak Kab. Deli Serdang. Dijual dgn harga 60 jt. Hub. 0812 6038 2858


HARIAN

andalas L

U

G

A

S

D

A

N

C

E

R

D

A

S

Sabtu, 10 Mei 2013 | No: 2590/Tahun VII | Website: www.harianandalas.com | Harga Eceran Rp2.000; Langganan+ongkos kirim Rp75.000; Luar Kota: Rp2.500

Arya Wiguna Tawari Vitalia Shesya Main Iklan Bareng

ilton H s i r Pa

Sering BERCINTA di Klub Malam PARIS Hilton sepertinya benar-benar sedang dimabuk cinta dengan River Viiperi. Pasalnya, dengan santai dia membeberkan bagaimana dirinya dan kekasih saat bercumbu. Saat ini, Paris sedang menjalin hubungan asmara dengan pria yang baru berumur 21 tahun. Sosialita ini mengungkapkan, jika dirinya sering menghabiskan waktu bersama. Bahkan sampai bercumbu di sebuah klub malam. “Kami biasanya hanya duduk di sudut ruangan dan kami bercinta dan menari. Saat saya sedang berada di sebuah klub dengannya, memang tidak ada orang lain, hanya kami berdua! Ini sangat romantis,” ungkap Paris, dilansir Digitalspy, Jumat (10/5). Pewaris kerajaan Hilton ini juga tidak malu dengan hubungannya yang terpaut usia 11 tahun. Baginya, usia tidak akan sanggup menghalangi kisah asmara mereka. “Kami sangat bersenang-senang, kemana pun kami pergi. Kami selalu pergi bersama. Kami mencintai musik yang sama,” jelasnya.(GAL)

Kareena Kapoor

BAHAYA! SIAPA bilang Kareena Kapoor adalah wanita yang lemah dan manja? Buktinya, dia bersedia melakukan salah satu kegiatan ekstrim karena menganggapnya sebagai kesenangan. Apa itu? Seperti dilaporkan oleh Apun Ka Choice, istri Saif Ali Khan ini menganggap aksi berjalan di atas tali sebagai permainan. Alhasil, dia dengan senang hati melakukannya di salah satu film. Kareena Kapoor @ hdwallpapers.inKareena Kapoor @ hdwallpapers.in Ketika banyak aktris memilih menggunakan body double, Kareena malah memilih melakukannya sendiri. Saat itu, dia sedang menggarap film terbarunya GORI TERE PYAAR MEIN. Sayangnya, dia tidak sukses melakukan aksi ini. Bukan karena jatuh atau hilang keseimbangan, dia hanya mengalami luka gores di bagian kaki akibat menginjak tali yang kasar. Meski demikian, semangatnya tidak pernah luntur. Walau berakhir dengan berbagai luka, wanita yang juga bermain dengan Imran Khan ini sukses menyelesaikan aksinya. Apa Sih Bedanya Victoria Beckham dan Harper Seven Beckham? Rambo Versi Bollywood vs Hollywood, Keren Mana? Bayangkan Jika Artis Idolamu Ini Mendadak Jadi Binaragawan Tak Disangka, Artis-Artis Ini Memilih Hidup Sebagai Atheis! Ckckck... Artis Hollywood Pun Bisa Lupa Menutup Resleting.(NET)

ARYA Wiguna dan Vitalia Shesya. Dua sosok ini belakangan menjadi pemberitaan di berbagai media nasional karena masalah yang tengah dialami masing-masing. Setelah terkenal, keduanya ditawari main iklan bareng. Ketika berbincang dengan detikHOT, Arya mengatakan sempat bertemu dengan Vitalia di kantor hukum Farhat Abbas. Ia juga sempat foto bareng. "Orangnya cantik, di foto aja cantik. Aslinya benerbener cantik," puji mantan murid Eyang Subur itu. Selain bertemu dan foto

bareng, Arya juga sempat ngobrol soal pekerjaan. Pria yang sudah dikontrak satu tahun oleh label rekaman Trinity itu kemudian mengajak Vitalia main iklan bareng. "Saya tawarin dia (Vita), mau nggak ngedampingi saya jadi model iklan? Tapi dia belum jawab," ucapnya. Arya mengaku kebanjiran job. Selain diminta menjadi model iklan sebuah produk besar, ia juga ditawari menjadi model video klip dan film layar lebar. "Syuting terus, waktu saya habis udah buat syuting. Syuting bisa 3 acara sehari," pungkasnya. (NET)

Raffi Ahmad Minta Bantuan Olga KARENA pernah terlibat dengan kasus narkoba, Raffi Ahmad meminta Olga Syahputra untuk membantu bangkit membangun kariernya. Pasalnya, banyak rumah produksi yang tidak mau menggunakan jasa Raffi. "Kan manajernya bilang ke saya, 'Mak (sapaan Olga) tolong ya bantu Raffi Ahmad, soalnya kan dengan pemberitaan di luar sana yang begitu, enggak ada yang mau pakai dia

lagi'. Jadi saya berusaha bicara pada atasan-atasan untuk acara saya, Insya Allah Raffi bisa diperbaiki, dan bisa jadi host yang terbaik, di luar masalah," kata Olga saat ditemui di Studio RCTI, Kebon Jeruk, Jakarta Barat, Jumat (10/5). Diakui Olga, dirinya memang senang membantu orang lain. Dirinya merasa mendapatkan kepuasan batin jika dapat membantu orang lain.(NET)

Agar Tubuh Terlihat Langsing 6 3 1 12 BEBERAPA trik sederhana ini dapat membantu Anda terlihat langsung, tanpa perlu menghabiskan waktu berlatih di gym. Mainkan warna Jika Anda memiliki pinggul dan paha lebar, kenakanlah rok pensil hitam dan atasan terang. (Lakukan sebaliknya bila Anda merasa tidak pede dengan tubuh bagian atas). Dengan mengenakan baju warna gelap di area yang “bermasalah”, Anda akan menarik perhatian orang ke bagian tubuh lain yang Anda banggakan. Beli bra baru Satu hal yang semua wanita bisa lakukan sekarang untuk terlihat lebih langsing adalah membeli bra baru, kata Charla Krupp, pengarang “How to Never Look Fat Again”. “Sebanyak 85 persen wanita mengenakan bra yang salah, sehingga dada mereka terlihat turun dari yang seharusnya.” Agar terlihat langsing, kita harus menciptakan ruang seluas mungkin antara pinggang dan dada sehingga torso Anda terlihat lebih panjang dan kurus, katanya. Mintalah rekomendasi ahli, jangan langsung membeli bra dengan ukuran yang

2

sekarang. Pilih kerah berbentuk V Krupp menyarankan Anda memakai atasan dengan kerah V. “Bentuk berlian terbalik akan memberi kesan ilusi optis sehingga Anda terlihat lebih langsing. Hanya saja, hatihati ketika Anda memakai kerah V. Anda harus pastikan benar bagian dada dan leher, jangan sampai kusam. Beli ‘shapewear’ Anda mungkin sudah mendengar tentang keajaiban yang diberi nama Spanx. Charla Krupp sangat menggemari produk shapewear itu, tetapi ingatlah bahwa Spanx terkadang dapat terasa seperti kulit sosis. Solusinya: Skinny Britches, produk shapewear terbaru dari Spanx yang lapisannya dapat ditambahi sesuai kebutuhan. “Amat feminin, dan cantik sehingga tidak apa-apa bila terlihat orang,” kata Krupp. Bersihkan lemari Keluarkan pakaianpakaian yang dapat membuat Anda terlihat gemuk. Antara lain, T-shirt yang terlalu besar, kaos kutung (jika tangan Anda gemuk), dan rok satin yang menampakkan tonjolan.

4

5

Pakai tali pinggang “Memakai tali pinggang untuk mempertegas pinggang dapat dengan segera membuat Anda terlihat lebih kurus,” kata Romy Fazeli, ahli kecantikan dan kesehatan dari Kymaro. “Menciptakan kurva dapat menarik perhatian ke area pinggang sehingga menciptakan gaya seksi dan langsing.” Pamerkan kulit Ada satu aturan yang perlu diingat: Jangan biarkan seluruh kulit Anda tertutupi pakaian. Biarkan lengan Anda terbuka, dan daerah leher untuk menciptakan sentuhan seksi namun tetap sopan. Pahami cara berpose “Ketika berpose, berdiri yang tegak, jangan menunduk,” kata Jennifer Miller, direktur foto Cosmopolitan yang menangani pemotretan sampul majalah. “Postur tubuh yang tinggi dapat memberi kesan kurus secara instan. Berkacak pinggang akan memberi kesan tangan Anda kurus.” Ketahui cara konturing “Tonjolkan kelebihan wajah Anda,” kata penata rias Brigitte ReissAndersen. Bagaimana? Dengan mempertegas tulang pipi dan tulang alis. Tip: Mainkan warna di area seperti tengah pipi dan pinggir mata, untuk menonjolkan efeknya. Permak jeans Anda Waspadai jeans Anda yang “berkhianat” dan memperjelek tampilan. Tanda-tandanya? Ada di sekitar selangkangan. Jangan sampai terlihat menggembung, atau terlihat terlalu sempit. Jangan takut membeli satu ukuran lebih besar, sebab yang kita cari adalah kenyamanan, kata Shatonia Amee, penata busana dari New York. Lipatan pinggang “Ada beberapa alasan ini terjadi, kata Shatonia. “Salah satunya adalah, jeans Anda terlalu ketat.” Sekali lagi, jangan takut beli jeans satu nomor

7

8

9

10

11

lebih besar! Jeans yang terlalu rendah atau ketat dapat menimbulkan tumpahan lemak alias lipatan pinggang — tak peduli gemuk/kurus. Tidur yang cukup Kurang tidur dapat membuat stres, dan Anda pun mungkin jadi ingin makan. Para ilmuwan di University of Chicago Medical Center mengatakan, orang yang hanya tidur empat jam sehari nafsu makannya meningkat 23 persen. Jadi, usahakan tidur setidaknya tujuh jam sehari. Perbaiki postur Berdiri dan duduk tegak tidak hanya membuat tubuh mengurus tapi juga mengurangi keletihan di persendian, leher, dan punggung. Perbaiki postur dengan tip ini: a. Bayangkan sebuah garis lurus di samping tubuh Anda, dari telinga, bahu, pinggul, lutut, hingga kaki. b. Bayangkan kepala Anda ditarik oleh seutas tali ke langit-langit, tegapkan bahu Anda. c. Tarik perut Anda ke belakang. d. Biarkan tangan Anda tergantung di samping celana, agak ke belakang sedikit. e. Distribusikan berat badan Anda secara rata di kedua kaki. Mengunyah perlahan Jika Anda suka makan terburu-buru, hatihati. Penelitian University of Rhode Island mengatakan, wanita yang makan pasta selama 9 menit mengonsumsi 646 kalori. Tetapi yang makan pasta perlahan (30 menit) mengonsumsi 70 kalori lebih sedikit. Mereka juga merasa lebih kenyang. Minum air lebih banyak Anda sudah sering dengar. Air putih, yang memiliki 0 kalori, adalah minuman diet terbaik. Sekaleng CocaCola memiliki 146 kalori, sementara secangkir jus anggur, 154 kalori.(NET)

13

14

15


OLAHRAGA

Sabtu 11 Mei 2013

ESPANYOL VS REAL MADRID

KLASEMEN LIGA DI EROPA LIGA INGGRIS 1 Manchester United 2 Manchester City 3 Chelsea 4 Arsenal 5 Tottenham Hotspur 6 Everton 7 Liverpool 8 West Bromwich Albion 9 Swansea City 10 West Ham United 11 Stoke City 12 Fulham 13 Aston Villa 14 Southampton 15 Sunderland 16 Norwich City 17 Newcastle United 18 Wigan Athletic 19 Reading 20 Queens Park Rangers

36 36 36 36 36 36 36 36 36 36 36 36 36 36 36 36 36 36 36 36

27 22 20 19 19 15 14 14 11 11 9 10 10 9 9 8 10 9 6 4

4 9 9 10 9 15 13 6 13 10 14 10 10 12 11 14 8 8 10 13

5 5 7 7 8 6 9 16 12 15 13 16 16 15 16 14 18 19 20 19

79-37 62-31 71-37 67-36 63-45 52-38 67-42 48-48 46-46 41-49 32-42 46-57 44-65 47-58 40-52 34-56 43-66 44-67 41-67 29-57

85 75 69 67 66 60 55 48 46 43 41 40 40 39 38 38 38 35 28 25

LIGA ITALIA 1 Juventus 2 Napoli 3 Milan 4 Fiorentina 5 Udinese 6 Roma 7 Lazio 8 Internazionale 9 Catania 10 Parma 11 Cagliari 12 Chievo 13 Bologna 14 Sampdoria 15 Atalanta 16 Torino 17 Genoa 18 Palermo 19 Siena 20 Pescara

36 36 36 36 36 36 36 36 36 36 36 36 36 36 36 36 36 36 36 36

27 22 20 19 16 17 17 16 14 12 11 12 10 10 11 8 8 6 9 6

5 9 8 7 12 7 7 5 10 10 10 7 10 10 8 14 12 14 9 4

4 5 8 10 8 12 12 15 12 14 15 17 16 16 17 14 16 16 18 26

68-20 70-33 65-38 66-43 52-42 69-55 49-41 53-52 47-44 42-43 41-54 34-49 44-52 40-47 36-52 43-52 38-52 33-50 34-53 26-78

86 75 68 64 60 58 58 53 52 46 43 43 40 39 39 37 36 32 30 22

LIGA SPANYOL 1 Barcelona 2 Real Madrid 3 Atlético Madrid 4 Real Sociedad 5 Valencia 6 Málaga 7 Real Betis 8 Getafe 9 Sevilla 10 Rayo Vallecano 11 Espanyol 12 Levante 13 Real Valladolid 14 Athletic Club 15 Granada 16 Osasuna 17 Real Zaragoza 18 Deportivo La Coruña 19 Celta de Vigo 20 Mallorca

34 35 35 34 34 35 34 34 34 34 34 34 34 34 34 34 34 34 35 34

28 25 22 16 16 15 14 13 13 14 11 11 10 10 9 8 9 7 8 7

4 5 6 10 8 8 7 8 7 4 10 8 10 8 8 9 6 11 7 8

2 105-37 88 5 95-36 80 7 61-28 72 8 62-43 58 10 58-50 56 12 49-45 53 13 51-54 49 13 42-51 47 14 52-47 46 16 43-57 46 13 42-46 43 15 36-53 41 14 45-50 40 16 38-60 38 17 30-51 35 17 28-42 33 19 35-53 33 16 44-65 32 20 34-51 31 19 37-68 29

SARAT KEPENTINGAN

LAGA ini memang sarat dengan kepentingan dimana Real Madrid ingin memenangkan laga ini guna menunda pesta juara Barcelona. Tuan rumah kini berada di posisi 11 dengan poin 43 dari 34 laga yang sudah dilewatinya. Espanyol mampu memenangkan 11 laga

serta bermain imbang 11 kali dan kalah 13 kali. Sementara sang tamu, El Real kini berada di urutan 2 dengan koleksi poin 80 atau dibawah Barcelona yang kokoh dipuncak klasemen dengan 88 poin. Memang dengan 3 laga tersisa

harian andalas | Hal.

8

susah rasanya Madrid mengejar poin Barca yang masih punya 4 laga tersisa. Namun demikian Madrid tidak akan berpangku tangan dan menyerah, setidaknya mereka ingin mngambil semua poin dil 3 laga tersisa. Bermodal kemenangan besar 6-2 Minggu lalu atas Malaga, Ronaldo dkk memang diunggulkan dalam laga ini. Selain diisi pemain bintang dunia, El Real juga ingin menyembahkan kemenangan bagi pelatih ereka yang santer diberitakan akan hengkang musim depan. Bagi tuan rumah, bisa menahan seri Los Blancos adalah target yang tidak muluk-muluk, karna unruk meraih kemenangan sangat susah diharapkan. (NET)

vs

ATLETICO

BARCELONA

LANJUTA LA LIGA SPANYOL DI ESTADIO LA PEINETA

BEBERAPA kali tertunda, peluang Barcelona memastikan gelar juara La Liga kembali tersaji akhir pekan ini. Ada dua skenario yang membuat klub Catalan itu akhirnya dapat menggelar pesta perayaan gelar juara liga. Kemenangan Real Madrid atas Malaga tengah pekan lalu membuat Barca belum bisa memastikan gelar juara La Liga. Tertundanya pesta untuk Barca itu sendiri bukan yang kali pertama terjadi. Apapun, di akhir pekan kemungkinan untuk segera mengunci gelar kembali hadir. Ada dua skenario yang dapat membuat Barca dimahkotai gelar juara liga

akhir pekan ini; Madrid gagal menang, atau Barca meraih tiga angka. Hal itu tidak terlepas dari fakta bahwa Barca, yang baru melakoni 34 laga, telah mengoleksi 88 poin. Sedangkan Madrid, yang sudah bermain 35 kali, kini punya raihan 80 poin. Artinya, jika Madrid kalah atau seri ketika melawat ke markas Espanyol, Minggu (12/5) dinihari WIB, maka raihan maksimalnya nanti dipastikan sudah tidak dapat melebihi poin Barca saat ini. Sebaliknya jika pun 'El Real' bisa meraup tiga poin di CornellaEl Prat, Barca tetap bisa menjadi

juara jika mampu mengatasi Atletico Madrid di Vicente Calderon, Senin (13/5) dinihari WIB. Situs Barca menyebut, jika nanti Madrid gagal menang atas Espanyol, yang mana membuat Lionel Messi cs sudah dipastikan jadi juara sebelum menghadapi Atletico, itu adalah kali ketiga Barca menjuarai liga tanpa perlu bermain dan juga kali kedua gelar dikunci pada 11 Mei (waktu setempat). Jika kemudian Madrid menang dan Barca harus berjuang meraih kemenangan di Vicente Celderon guna menjadi kampiun, ini bisa menjadi kali kedua Barca memas-

tikan gelar di kandang Atletico tersebut. Dicatat situs Barca, klub itu juga pernah memastikan gelar di sana pada musim 1958/59, ketika ditangani Helenio Herrera. Mengomentari peluang terkini timnya mengamankan gelar, gelandang Barca Thiago Alcantara menegaskan bahwa apapun hasil yang dituasi Madrid, Barca akan tetap fokus ke pertandingannya sendiri. Apalati Atletico bukan lawan yang mudah ditaklukkan, kendatipun kini mungkin akan mulai memikirkan final Copa del Rey lawan Madrid pada 17 Mei depan usai memastikan tiket

langsung ke Liga Champions musim depan dengan mengamankan posisi tiga La Liga. "Pertandingan kami adalah yang terbesar buat kami--apapun yang dilakukan Real Madrid. Calderon tidak pernah menjadi tempat yang menyenangkan untuk didatangi dan ditaklukkan," katanya di situs klub. "Atletico Madrid sudah memastikan lolos ke Liga Champions musim depan dan juga maju ke final Copa del Rey. Masih ada waktu buat mereka untuk fokus ke final itu dan saya yakin mereka akan memberi kami perlawanan alot," lugas Thago.(NET)

JUVENTUS VS CAGLIARI SIARAN LANGSUNG PERTANDINGAN LIGA-LIGA EROPA 23:00 WIB 18:45 WIB 23:00 WIB 19.30 WIB 21.00 WIB 21.00 WIB 21.00 WIB 21.00 WIB 22.00 WIB 01:45 WIB 03:00 WIB 17:30 WIB 20:00 WIB 20:00 WIB 00:00 WIB 01:45 WIB 02:00 WIB

SABTU, 11 MEI 2013 TVRI Lazio vs Sampdoria Global Aston Villa vs Chelsea TransTV Man City vs Wigan MINGGU, 12 MEI 2013 Global Tv Stoke vs Tottenham MNC TV Everton vs West Ham Global TV Fulham vs Liverpool MNC TV Norwich vs West Brom Star Sport Q P R vs Newcastle Global TV Man United vs Swansea TVRI Juventus vs Cagliari TransTV Espanyol vs Real Madrid TVRI Chievo vs Torino TVRI Udinese vs Atalanta TVRI Genoa vs Inter SENIN, 13 MEI 2013 TransTV Atlético vs Barcelona TVRI Milan vs Roma Trans 7 Málaga vs Sevilla

ASTON VILLA VS CHELSEA

Tuan Rumah Diuntungkan ASTON Villa siap menjamu Chelsea dalam lanjutan Liga Inggris di 2 laga terakhir menjelang akhir kompetisi. Laga sendiri akan dilaksanakan di kandang Stoke City Villa Park. Disisi pihak tuan rumah nampaknya lebih diuntungkan, sebab Chelse baru saja bermain dan bisa saja mengalami kelelahan. Sementara Aston Villa pertandingan terkhir pada tanggal 4 Mei lalu, sehingga ada recovery pemain, serta faktor tuan rumah yang nampaknya harus dimanfaatkan secara baik oleh pihak Aston Villa. Chelsea bertandang ke Aston Villa pada akhir pekan ini sebelum menjamu Everton di pertandingan terakhir. Torres dkk memang setidaknya harus bisa memenangi satu di antaranya untuk mengamankan posisi empat besar dan bisa melenggang ke Liga Champion musim depan.

Benitez mengatakan bahwa “Kami selalu mencoba untuk menang dan jelas kami ingin finis di tiga atau empat besar. Jadi kami harus memenangi satu pertandingan lagi untuk menjamin posisi empat besar” Posisi Chelsea memang belum benar-benar aman , pasalnya masih ada 2 klub dibawahnya yang menempel ketat, dengan Arsenal hanya selisih 2 poin, sementara dengan Spurs selisih 3 poin. The Blues kini ada diposisi 3 dengan poin 69 dari 36 laga yang sudah mereka lakoni, sementara kubu tuan rumah ada diposisi 13 dengan mengoleksi 40. Secara head to head memang Chelsea lebih diunggulkan, jawara Liga Champion musim lalu ini mampu mengalahkan Aston Villa 3 kali sementara Aston Villa hanya sekali saja dan sisa laga berakhir imbang.[NET]

TETAP KOMITMEN

MENJADI kampiun juara di musim ini lantas tak membuat Bianconerri Juventus harus lepas gas dalam kancah liga domestik. Terbukti Conte sebagai allenatore terus menyempurnakan gelar juara dengan torehan kemenangan – kemenangan dalam laga tersisa termasuk dalam tengah pekan lalu kala mereka dengan sukses membekuk tuan rumah Atalanta dengan skor 0 – 1. Dan dengan dua laga tersisa yang slaah satunya adalah di akhir pekan ini kala menjamu Cagliari di Juventus stadium pada Minggu (12/5) pukul 01.45 WIB dipastikan Conte juga tak akan lepaskan momen tersebut dan tetap gelar juara Liga Italia akan disempurnakan dengan kemenangan nantinya. Harapan mampu menjadi juara terpenuhi sudah dan Juventus resmi menjadi klub yang mampu mempertahankan gelar scudetto musim ini. Hanya saja memang gelar juara yang lantas tak membuat mereka

STOKE CITY VS TOTTENHAM

jumawa dan tetap pasang target kemenangan dalam laga tersisa. Untuk itu dipastikan Juventus melakoni laga kandang kontra Cagliari akan tetap menggunakan skuad andalannya demi mampu memberikan kemenangan di depan publik Juventus Arena ini. Matri, Pirlo da Marrone kembali akan menjadi tulang punggung bagi Juventus di dalam laga kontra Cagliari kali ini. Sementara di kubu sang tamu, meski yang dihadapi adalah juara musim ini namun kans skuad besutan dari Allenatore Ivo Pulga untuk terus memburu kemenangan akan tatp dicoba lakukan dalam laga kali ini. Kekalahan kontra Parma di tengah pekan ini kala mereka dibekuk 0 – 1 diharapkan tak membuat Nainggolan Cs akan lepas gas. Demi mampu memperbaiki peringkat maka laga keras akan kembali coba dihadirkan Cagliari sehingga harapan mampu memaksimalkan laga di sisa musim ini akan mampu terlaksana.(YON-NET)

HEAD TO HEAD JUVENTUS VS CAGLIARI : 21–12–2012 Cagliari 1–3 Juventus 12–12–2012 Juventus 1–0 Cagliari 06–05–2012 Cagliari 0–2 Juventus 15–01–2012 Juventus 1–1 Cagliari 05–02–2011 Cagliari 1–3 Juventus 5 PERTANDINGAN TERAKHIR JUVENTUS : 09/05/2013 Atalanta 0–1 Juventus 05/05/2013 Juventus 1–0 Palermo 28/04/2013 Torino 0–2 Juventus 22/04/2013 Juventus 1–0 Ac Milan 16/04/2013 Lazio 0–2 Juventus 5 PERTANDINGAN TERAKHIR CAGLIARI : 09/05/2013 Cagliari 0–1 Parma 04/05/2013 Chievo 0–0 Cagliari 27/04/2013 Cagliari 0–1 U d i n e s e 21/04/2013 Napoli 3–2 Cagliari 14/04/2013 Cagliari 2–0 Inter Milan

JUVENTUS Storari, Barzagli, Bonucci, Chiellini, De Ceglie, Pirlo, Vidal, Asamoah, Marchisio, Quagliarella, Matri

CAGLIARI Agazzi, Perico, Rossettini, Ariaudo, Murru, Conti, Dessena, Nainggolan, Nene, Thiago Ribeiro, Ibarbo

ADU GENGSI

LAGA akhir pekan ini mempertemukan Skor Stoke City VS Tottenham Hotspur. Stock City sendiri kini menempati urutan ke 11 klasemen sementara Liga Inggris dengan mengumpukan 41 poin dari 36 laga yang sudah mereka jalani. Walau hanya mampu meraih 9 kemenangan serta 24 kali bermain seri dan 13 kali harus kalah, namun bermain dihadapan publik sediri mampu menyemangati mereka untuk merubah posisi klasemen, dengan berharap menang dan menggeser posisi West Ham United yang ada diposisi 10 dengan selesih poin cuma 2. Walau dirasa berat melawan tim sekaliber Tottenham Hotspur yang baru saja menahan imbang The Blues Chelsea tadi malam. Namun Stoke City tak akan gentar menghadapi nama besar Gareth Bale dkk. Sementara bagi Tottenham Hotspur laga ini adalah layaknya bak final untuk merebutkan tiket Liga Champions musim depan, karna dengan hasil seri saat kontra Chelsea membuat poisisi Spurs kini berada di urutan kelima dengan dua pertandingan tersisa. Kondisi sekarang Spurs terpaut satu poin dengan penguasa peringkat empat, si Meriam London Arsenal yang berada di tangga ketiga, dan harus tertinggal tiga angka dari Chelsea yang ada diposisi 3. Emmanuel Adebayor menolak menyerah mengejar satu slot untuk tampil di Liga Champions musim depan. Jadi bisa dipastikan laga ini akan sengit dan menarik untuk ditonton.(YON-NET)


OLAHRAGA

Sabtu 11 Mei 2013

Ferdinand Yakin BEK senior Manchester United, Rio Ferdinand, senang David Moyes ditunjuk sebagai manajer baru tim. Ferdinand yakin Moyes adalah sosok yang tepat untuk meneruskan Sir Alex Ferguson. Seperti diberitakan sebelumnya, Moyes telah resmi menjadi manajer baru MU mulai musim depan. Pria Skotlandia berusia 50 tahun itu dikontrak selama enam tahun ke depan. Ferdinand menilai Moyes punya banyak kesamaan dengan Ferguson. Oleh karena itu, ia tidak ragu bos barunya tersebut mampu meneruskan semua hasil kerja yang sudah dibangun pendahulunya. "Kami semua senang," ucap Ferdinand kepada MUTV. Aku pikir ini adalah penunjukkan yang bagus karena David Moyes akan sangat, sangat terbuka dan bersimpati kepada segala tradisi klub ini dan dia akan mencoba melanjutkan itu dan tidak membuat perubahan dalam artian seluruh karakteristik klub." "Manajer yang sekarang sudah mengimplementasikan sebuah sistem fantastis, sebuah sistem bekerja dan kami sukses musim ini dan mudahmudahan kami bisa melanjutkan itu dan orang ini (Moyes) aku yakin adalah orang yang tepat untuk melakukannya dan membimbing kami ke depan." "Sepertinya dia adalah orang yang jujur dan apa yang Anda dengar dari para pemain lain yang berbicara dengan Anda dia sudah melakuka pekerjaan yang hebat di klub lamanya, Everton. Mereka adalah timyang solid dan selalu sulit di lawan." "Dan apa yang selalu dia tuntut dari para pemainnya, dari apa yang kami lihat adalah sebuah etos kerja yang tinggi dan aku pikir ada banyak kesamaan dari manajer yang kami punya saat ini. Itu adalah hal besar, tradisi itu yang harus dia lanjutnya," tutup Ferdinand.(NET)

RESMI! DAVID MOYES

MADRID MASTERS 2013

Sharapova & Serena Sentuh 8 Besar

LATIH MU, 1 JULI TEKA-teki siapa yang akan menggantikan Sir Alex Ferguson di kursi kepelatihan Manchester United terjawab sudah. David Moyes adalah orang yang akan dipercaya akan melanjutkan kesuksesan klub berjuluk Setan Merah ini. Dikutip dari situs resmi klub, pelatih bernama lengkap David William Moyes ini akan menggantikan Sir Alex Ferguson dengan masa kontrak hingga enam tahun ke depan, dan akan mulai bekerja per 1 Juli 2013. Moyes sendiri merupakan pelatih yang direkomendasikan Fergie. Dengan ditunjuknya Moyes, buyar sudah spekulasi yang menyebutkan kalau pengganti Fergie akan dilatih nama-nama tenar seperti Jose Mourinho dan Jurgen Klopp. Bukan kejutan sebenarnya, apalagi Moyes memang telah sejak lama disebutsebut sebagai calon pengganti Fergie, karena memiliki kemiripan

DUA petenis terbaik dunia, Maria Sharapova dari Rusia dan Serena Williams dari Amerika Serikat melaju ke babak delapan besar Madrid Masters 2013. Keduanya melaju usai mengalahkan lawanlawan mereka di babak ketiga. Sharapova, yang berhadapan dengan petenis Jerman, Sabine Lisicki membutuhkan dua set untuk memenangi pertandingan. Meskipun pada set pertama menang cukup mudah, 6-2, Sharapova mendapat perlawanan hebat pada set kedua, sebelum akhirnya menyudahi set -sekaligus memenangi laga- dengan kemenangan 7-5. “Membutuhkan waktu beberapa tahun untuk bisa mencapai level permainan seperti hari ini. Jelas, ini tidak didapat hanya dalam semalam. Saya berusaha dengan keras untuk bisa menjadi lebih kuat dan menjalani pemulihan dengan baik,” ujar Sharapova, seperti dilansir Sky Sports, Jumat (10/5). “Terkadang, saat Anda merasa bahwa Anda memiliki segalanya

karakter dan juga sama-sama berasal dari Skotlandia. United pun akan menjadi tim ketiga yang ditangani Moyes. Sebelumnya, pelatih berusia 50 tahun tersebut melatih Preston North End (1998-2002) dan Everton (2002-2013). Kestablian yang ada pada diri Moyes dipercaya akan membawa Setan Merah tetap berada pada jalur kesuksesan, seperti yang selama ini dilakukan oleh Fergie. Soal pencapaian, Moyes memang baru hanya satu kali membawa timnya juara, yaitu saat membawa Preston North End menjuarai Divisi 2 Liga Inggris pada musim 1999/ 2000. Namun, ia dipercaya telah berhasil membawa Everton menjadi tim yang mampu menunjukkan performa stabil di Premier League, kendati kucuran dana yang diberikan klub tidaklah besar.(NET-YON)

itu belum menjamin kesuksesan. Pekerjaan rumah Rodgers lain adalah mencari pengganti Jamie Carragher. Namun, bek kawakan mengaku lebih baik pensiun karena masa depan Reds tampak cerah. “Rekrutan manajer pada Januari meningkatkan permainan kami, tapi kami masih harus membawanya terus ke musim depan,” k a t a C a r ra.(NET)

Nadal ke Perempatfinal, Federer Tumbang

Erick Thohir Dikabarkan Berminat Beli Inter Milan SALAH satu pengusaha yang rajin menginvestasikan dananya di bidang olahraga, Erick Thohir, makin melebarkan sayap bisnisnya. Setelah membeli saham klub sepak bola Amerika Serikat, DC United, Erick Thohir dikabarkan berminat membeli saham tim raksasa sepak bola Italia, Inter Milan. Dikutip dari laman Philly, Jumat (10/5) seperti dilaporkan Mediaset dan Eurosport, Erick Thohir dikabarkan mengajukan pembelian 51% saham milik pemegang saham mayoritas Massimo Moratti. Namun kabarnya, Inter Millan hanya mau melepas saham sebesar 20% kepada pengusaha asal Indonesia ini. Keterlibatan Erick di tim sepakbola Inter Milan diyakini bisa membantu tim Biru-Hitam itu dalam ambisinya memiliki stadion baru. Saat ini Inter Milan menempati stadion Gusseppe Meazza dengan

kapasitas tempat duduk sebanyak 80 ribu. Stadion ini juga digunakan bersama tim rivalnya, AC Milan. Rumor mengenai kemungkinan masuknya Eric Thohir sebagai pemegang saham Inter Milan sudah tersebar luas setelah Moratti mengeluarkan pernyataan mengenai hal itu, Rabu (8/5) lalu. "Satu-satunya kontrak yang sudah dipegang Inter Milan adalah dengan perusahaan internasional dalam upaya membangun stadion baru. Untuk saat ini memang baru sebatas ketertarikan," ujar Moratti. Meski demikian, lanjut Moratti, pihaknya akan memberikan perhatian penuh pada ketertarikan investor tersebut meski hal itu bukan prioritas utama saat ini. "Saya tidak bisa melakukan hal lain selain membantah kabar sejumlah media massa mengenai kemungkinan terjadinya kesepakatan dengan kelompok bisnis dari Indonesia, " kata Moratti.(NET)

Pengukuhan Sabuk Hitam BDM Dan Karate

Semangat Melahirkan Karateka Andal Danrem 022/PT Kolonel Inf Restu Widiyantoro, MDA memberikan Piagam dan Pelakat kepada Dewan Guru Sabuk Hitam Kolonel Inf Hamzah, Letkol Inf Sukemi dan Sertu Sihombing pada acara pengukuhan sabuk hitam BDM dan karate jajaran Korem 022/PT. ditingkatkan dengan berlatih dan terus berlatih. Janganlah bersifat arogan dan menyombongkan diri dengan kemampuan beladiri yang dimiliki. Jadilah kesatria sejati yang pada gilirannya akan menumbuhkan sikap rela berkorban demi kepentingan yang lebih besar yaitu satuan, masyarakat, bangsa dan negara, demikian dikatakan Danrem 022/PT. Kemudian, Mayor Inf Budi Purwanta, SH (koordinator BDM) didampingi Mayor Chk Bambang Permadi, SH (koordi-

nator Karate) mengatakan, sebelum pengukuhan sabuk hitam BDM dan Karate Jajaran Korem 022/PT, pada tanggal 8 Mei 2013 telah dilaksanakan ujian kenaikan sabuk. Untuk Bela Diri Militer kenaikan sabuk merah ke hitam, sedangkan untuk karate dari sabuk coklat ke hitam. Ujian kenaikan sabuk yang dilaksanakan bertujuan untuk mengukur dan menguji kemampuan serta memantapkan ketrampilan dan ketangkasan para karateka yang selama ini dilatihkan.

untuk bisa menang, akan sangat mudah untuk mengatakan apakah memang saya membutuhkan (usaha keras) lagi? Tapi, saya menemukan motivatasi lebih untuk kembali dan memenangi gelar,” sambung petenis berusia 26 tahun tersebut. Sementara itu, Serena melaju berkat kemenangan atas wakil Rusia, Maria Kirilenko. Petenis peringkat satu dunia tersebut tak menemukan kesulitan berarti, hingga akhirnya menang melalui dua set langsung 6-3, 6-1. Serena pun masih belum mendapat lawan sepadan yang mampu menyulitkan pada turnamen ini. Berikutnya, Sharapova akan berhadapan dengan petenis Estonia, Kaia Kanepi, yang melaju berkat kemenangan atas Daniela Hantuchova dari Slowakia. Sedangkan Serena akan berhadapan dengan wakil Spanyol, Anabel Medina Garrigues, yang menang WO atas petenis Kazakhstan, Yaroslava Shvedova di babak sebelumnya. (NET)

MADRID MASTERS 2013

Fokus ke Musim Depan

P Siantar– andalas Pengukuhan sabuk hitam Bela Diri Militer (BDM) dan Karate di jajaran Korem 022/PT bukan merupakan tujuan akhir dari suatu proses, tetapi merupakan modal awal yang dapat dijadikan sebagai motivasi dan semangat untuk melahirkan karatekakarateka yang baru, sehingga prajurit jajaran Korem 022/PT memiliki kemampuan beladiri militer sebagaimana yang diharapkan. Hal ini dikatakan Danrem 022/PT Kolonel Inf Restu Widiyantoro, MDA pada acara pengukuhan sabuk hitam BDM dan karate jajaran Korem 022/PT bertempat di Lap. Sepak bola Makorem 022/PT (10/5). Selanjutnya dikatakan Danrem 022/PT, karate merupakan cabang olah raga keras yang syarat dengan tantangan, memerlukan kesiapan fisik yang prima serta kesehatan yang baik, juga harus diimbangi dengan ketangkasan dan keterampilan yang handal. Oleh karena itu kemampuan beladiri yang kalian miliki saat ini, agar senantiasa dipelihara dan

9

BUYAR SUDAH SPEKULASI YANG MENYEBUTKAN KALAU PENGGANTI FERGIE AKAN DILATIH NAMANAMA TENAR SEPERTI JOSE MOURINHO DAN JURGEN KLOPP

FULHAM VS LIVERPOOL

LIVERPOOL memiliki kemiripan dengan Reading dalam satu hal, yakni ketiadaan motivasi. Si Merah hampir pasti tak lolos ke kompetisi antar klub Eropa dan sudah menyatakan enggan ke Liga Europa terutama melalui jalur Fair Play. Tentunya, ambisinya fokus mempersiapkan musim ke 2013/14. Pada derbi Merseyside di Anfield minggu lalu adalah kali ke15 "Si Merah" tak kebobolan, tapi arti lainnya adalah ketumpulan. Brendan Rodgers menyatakan niat membawa pemain tajam ke dalam skuadnya. “Kami mencatat clean sheet lagi di liga, tapi perlu lebih tangguh secarar ofensif seperti halnya defensif. Kami membuat banyak gol musim ini, tapi jelas harus membaik di aspek itu sambil mencari pemain yang mampu membongkar lawan yang bertahan,” kata Rodgers. Isyarat sang manajer jelas, Reds mengincar dua pemain baru yang bisa membuat perubahan. Target transfer Liverpool tersebut tak kurang menegaskan kekurangan mereka. Hal ini mengarahkan raksasa Inggris itu ke anggapan “berhasil terlalu dini” pula. Ya, ihwal keprematuran juga tampak di tubuh Si Merah. Permainan operan dibentuk Rodgers dalam semusim. Namun, gaya memikat

harian andalas | Hal.

Untuk itu, dengan kenaikan sabuk yang diterima, maka sebagai konsekuensinya para karateka harus semakin baik dan giat untuk berlatih. Kenaikan sabuk hitam yang diterima bukan merupakan simbol bahwa para karateka telah ahli dalam bela diri, tetapi hal ini merupakan penghargaan dari hasil kerja keras selama ini. Kapenrem 022/PT Mayor Caj Drs. Prinaldi mengatakan, ujian kenaikan sabuk hitam ini diikuti oleh 313 orang karateka, terdiri

dari 99 orang BDM (BDM Korem 022/PT dan BDM Yonif 126/KC), 50 orang Amura dan 164 orang TAKO (Karate Dojo Khusus Korem 022/PT, Karate Dojo Kodim Jajaran Korem 022/ PT dan Karate Dojo Yonif 126/ KC). Peserta terbaik dalam ujian kenaikan sabuk tersebut yaitu Kopda Agustinus Butar-Butar (TAKO) Dim 0207/Sml, Serka Juliadi (BDM) Dim 0203/Lkt dan Serka Dwi Prasetyo (Amura) Denpom I/1 P.Siantar, masingmasing menerima Piagam dan uang pembinaan dari Danrem 022/PT. Masih kata Kapenrem 022/PT, dalam acara tersebut Danrem 022/PT memasangkan sabuk hitam kepada para karateka dan menyerahkan piagam dan pelakat kepada Dewan Guru Sabuk Hitam Kolonel Inf Hamzah Kasubdis Bin Or Disjasad), Letkol Inf Sukemi dan Sertu Sihombing. Hadir dalam acara tersebut, Kasrem 022/PT, Para Dandim jajaran Korem 022/PT, Danyonif 126/KC, Para Kasatdisjan Jaj. Korem 022/PT, Para Kasi Korem 022/PT, Para Perwira, Bintara, Tamtama dan PNS serta Persit KCK.(LN)

PETENIS asal Spanyol, Rafael Nadal berhasil melaju ke babak perempatfinal Madrid Masters 2013, usai menang atas Mikail Youzhni dari Rusia di babak ketiga. Sementara kejutan terjadi saat Roger Federer ditumbangkan petenis muda, Kei Nishikori, asal Jepang. Nadal, yang kini menempati peringkat lima dunia, tak menemukan kesulitan berarti saat meladeni permainan Youzhni. Usai menang mudah 6-2 pada set pertama, petenis berjuluk King of Clay tersebut juga menang dengan cukup mudah pada set kedua, 6-3. Total, satu jam 14 menit yang dibutuhkan Nadal untuk menumbangkan Youzhni. Sementara itu, Federer, yang berstatus sebagai petenis peringkat dua dunia, secara mengejutkan tumbang dari wakil Jepang, Kei Nishikori, yang baru berusia 23 tahun. Usai takluk 4-6 pada set pertama, FedEx sebenarnya mampu membalas pada set kedua dengan kemenangan 6-1. Namun, pada set terakhir ia kembali tumbang 2-6. Pada babak berikutnya, akan terjadi “perang saudara” pada babak perempatfinal, di mana Nadal akan berhadapan dengan

petenis tuan rumah lainnya, David Ferrer. Sementara Nikishori akan bertemu dengan petenis Spanyol lainnya, Pablo Andujar, yang pada babak ketiga menumbangkan Daniel Gimeno-Traver, juga dari Spanyol. Kejutan juga sebenarnya terjadi pada hari sebelumnya, saat petenis No.1 dunia, Novak Djokovic takluk dari wakil Bulgaria, Grigor Dimitrov pada babak kedua. Dengan tersingkirnya, The Joker, persaingan dalam merebutkan gelar juara pun semakin sengit. Dan, Murray, yang saat ini tengah memainkan babak ketiga, juga bisa saja menjadi batu sandungan mereka.(NET)

EDIN DZEKO

Tinggalkan City? STRIKER Bosnia, Edin Dzeko tidak menutup pintu untuk hengkang dari Manchester City. Namun demikian, Dzeko menegaskan fokusnya saat ini membantu timnya memenangi Piala FA. Sejak diboyong ke Etihad pada Januari 2011, Dzeko tidak pernah benar-benar berada di skuat inti City. Dzeko pun dihubung-hubungkan dengan kembali ke Bundesliga, terutama dengan Borussia Dortmund yang berpeluang kehilangan Robert Lewandowski. "Kita lihat saja. Segalanya mungkin saja," jawab Dzeko singkat seperti diwartakan Sky Sports. Meski lebih banyak tampil dari bench, Dzeko merupakan top skorer The Citizens di Premier League dengan total 13 gol. Gol terakhirnya tercipta di laga

melawan West Bromwich di mana Dzeko tampil sebagai pahlawan melalui gol tunggalnya. Mesti baru saja jadi pahlawan timnya, Dzeko mengakui dirinya belum tentu mendapat jaminan tempat saat City menghadapi Wigan di final Piala FA, akhir pekan ini. Diahanyamenekankanpentingnya City memenangi turnamen ini. "Semua pemain berharap, semuanya ingin bermain. Aku tidak tahu. Aku tidak memikirkan itu tapi aku pikir itu tidak penting. Yang penting adalah menang. Turnamen ini penting unuk klub, fans dan para pemain, untuk semua orang," lanjut Dzeko. "Pekerjaanku adalah mencetak banyak gol, meskipun aku masuk ke lapangan setelah satu jam ataupun menjadi starter."(NET)

MENPORA

Tak Janjikan Bonus MENPORA Roy Suryo mengatakan, pihaknya tidak menjanjikan bonus kepada atlet yang meraih medali? pada ajang SEA Games 2013 karena keterbatasan anggaran. "Kami tidak menjanjikan bonus-bonus. Kami tidak mau memberikan janji muluk-muluk. Anggaran tidak ada, jadi lebih baik pahit diawal tetapi manis di belakang," kata Menpora Roy Suryo, ditemui di kantor Kemenpora, di Jakarta, Jumat (10/5). Roy mengatakan walau tidak menjanjikan bonus tetapi itu bisa diusahakan dari APBN-Perubahan? Namun ia menegaskan untuk tidak mau mengobral janji. Di satu sisi, ia membuka pintu lebar-lebar bagi institusi atau perusahaan yang mau menyumbang dana.

Menurutnya, hal ini sekaligus menjadi momen untuk mengetuk rasa nasionalisme atlet yang akan membawa bendera merah putih ke kancah internasional. "Ini untuk membangkitkan semangat patriotisme atlet. Kami menyentuh kekuatan hati atlet yang ditantang tidak diberikan bonus," ujarnya. Indonesia akan menurunkan sekitar 700 atlet yang akan berlaga di 33 cabang olahraga pada SEA Games Myanmar 2013, Desember mendatang. Pada perhelatan SEA Games 2011 silam, pemerintah memberikan bonus untuk peraih emas SEA Games Rp 200 juta per atlet, peraih perak mendapat Rp 50 juta per atlet, dan peraih perunggu Rp 30 juta per atlet. Pelatih juga mendapat bonus.(NET)


EKONOMI BISNIS

Sabtu 11 Mei 2013

harian andalas | Hal.

10

Waspadai Pegawai Tiketing

Harga Ekspor Karet Indonesia Menguat

Manfaatkan Perusahaan Memperkaya Diri

Medan-andalas Harga ekspor karet Indonesia di bursa Singapura menguat menjadi 2,66 dolar AS/ kilogram, Jumat, dari sebelumnya 2,54 dolar akibat melemahnya nilai tukar yen dan naiknya harga minyak mentah. "Tetapi meski naik, harga jual 2,66 dolar AS per kg itu belum ideal dengan kondisi saat ini, sehingga pengusaha dan petani tetap mengeluhkan harga jual itu," kata Sekretaris Eksekutif Gabungan Perusahaan Karet Indonesia (Gapkindo) Sumut Edy Irwansyah di Medan, Jumat. Harusnya dengan kondisi seperti ini, di mana produksi ketat dan harga minyak mentah menguat serta nilai tukar yen melemah, harga sudah bisa di

ilustrasi

Medan-andalas Pemilik perusahaan biro perjalanan atau travel agent diingatkan tidak memberikan kepercayaan penuh terhadap pegawai, khususnya yang membidangi pelayanan pembelian tiket pesawat system online. Tidak sedikit perusahaan yang dirugikan oleh tindakan yang dilakukan pegawai tiketing tersebut. Aini misalnya, mengaku baru saja ditipu oleh salah seorang pegawainya yang melakukan pemesanan tiket melalui perusahaan yang didirikannya. “Saya baru sadar bahwa pegawai saya itu melakukan booking tiket menggunakan perusahaan miliknya, setelah saya melakukan pengecekan di daftar pelanggan,” ujar Aini di kantonya di kawasan Kampung Baru Medan, Jumat (10/5). Dia mengaku, tidak habis fikir dengan tindak penipuan yang dilakukan oleh pegawai yang sudah kurang lebih 8 tahun ikut bersamanya itu. Bahkan, Aini mengaku telah memberikan perhatian lebih kepada pegawai yang sudah dikarunia 3 orang anak itu, dengan memperhatikan kehi-

atas 3 dolar AS per kg. Produksi karet petani dan perkebunan di Indonesia khususnya Sumut yang merupakan salah satu sentra produksi utama tinggal sekitar 30-40 persen. Penurunan produksi yang sudah mulai terjadi sejak Februari diperkirakan masih terus berlangsung minimal hingga awal Juni 2013. Harga ekspor karet jenis SIR 20 yang menguat terus itu dari posisi 6 April 2013 yang masih sebesar 2,54 dolar AS per kg membuat harga bahan olah karet (bokar) di pabkan menguat sedikit dari sebelumnya yang di kisaran Rp19ribuan hingga Rp21ribuan per kg. "Mudah-mudahan harga karet bisa terus menguat sehingga bisa

mendongkrak devisa," katanya. Edy menjelaskan, pada triwulan I 2013, volume ekspor karet dari anggota Gapkindo Sumut naik 9,64 persen dari periode sama tahun lalu atau sudah mencapai 130.090.224 kg. Tetapi meski naik, devisa masih tren menurun karena harga jual rendah. Petani karet di Sumut, K Siregar, mengakui, harga jual getah sudah naik sekitar Rp100 per kg atau menjadi sekitar Rp6.100-Rp7.100 per kg dengan alasan pedagang pengumpul harga ekspor menguat. Tetapi meski naik, harga getah karet yang Rp6.100an per kg itu belum menggembirakan, apalagi produksi sedang sedikit akibat musim kering (trek). (ANT)

Pengembang Jual Rumah Subsidi Tanpa Diplester dupan keluarganya. “Dia begitu tega mencari keuntungan pribadi dengan memanfaatkan perusahaan saya. Untungnya aksi penipuan itu cepat terbongkar. Beberapa bukti kecurangan pegawai tiketing tersebut, diantaranya seperti daftar calon penumpang yang diprint tidak atas nama perusahaan miliknya, serta keterangan sejumlah keterangan pegawai lainnya yang sudah mengetahui aksinya,” papar Aini yang berencana akan melaporkan aksi penipuan itu setelah mengumpulkan cukup bukti.

Di bagian lain, Aini juga sempat mendapat informasi dari salah seorang karyawannya bahwa pernah salah seorang calon pembeli komplain atas tiket yang baru saja dipesannya terlalu mahal dari sejumlah perusahaan biro perjalanan lainnya di Medan. Lantas, calon penumpang tersebut meminta pertanggungjawaban pegawai tiketing. “Agar permasalahan itu tidak sampai meluas, pegawai tiketing tersebut langsung memberikan sejumlah uang sebagai kompensasi pengurangan harga tiket yang baru dibelinya. “Dengan aksi penipuan pem-

belian tiket system online tersebut, tidak hanya perusahaan saya saja yang dirugikan. Tapi, calon penumpang juga ikut mengalami kerugian karena namanya tidak tertera dalam daftar resmi di perusahaan kami. Untuk itu, diingatkan kepada calon penumpang yang membeli tiket supaya meminta kuitansi asli perusahaan travel resmi, agar peristiwa itu tidak sampai dialami perusahaan biro jasa lainnya di Kota Medan,” tegas Aini seraya menambahkan calon penumpang juga tidak mengirimkan uang melalui rekening karyawan tiketing. (RIL)

Jakarta-andalas Pemerintah tengah mengkaji kebijakan kenaikan harga BBM bersubsidi yang akan berdampak pada naiknya produk bahan bangunan. Namun, pemerintah berharap agar harga rumah subsidi tak ikut terkerek. Deputi bidang Pembiayaan Kementerian Perumahan Rakyat (Kemenpera) Sri Hartoyo mengatakan, agar harga rumah tidak ikut naik, pengembang dapat mensiasati dengan mengurangi biaya pembangunan, contohnya dengan mengurangi luas lantai bangunan. "Kenaikan itu kan masih simpang siur, tapi masalah itu tidak perlu harus menghentikan pembangunan. Masih bisa di-

siasati dengan luas lantai, tidak harus sebesar itu misalnya. Atau misalnya dengan finishing dibatasi pada bagian tertentu saja, seperti tidak usah diplester," kata Sri saat ditemui di Kantor Kemenpera, Jalan Raden Fatah, Jakarta, Jumat (10/5). Sri menambahkan, karena kenaikan ini masih dalam tahap pembahasan dan belum direalisasikan, gangguan terhadap pasokan atau gejolak harga di sektor perumahan pun belum terjadi. "Untuk dalam jangka waktu dekat ini tidak ada (pengaruh)," tambahnya. Ia tak menampik adanya dampak dari kenaikan harga BBM nantinya. Khususnya akan berdampak pada kenaikkan harga

bahan baku seperti pasir, semen, keramik dan lainnya. Juga untuk biaya angkut distribusi bahan material tersebut. "Ada kenaikkan, tapi nggak tahu lah nanti besarannya berapa. Kita sedang kaji. Kita. akan pantau terus untuk mengantisipasi hal ini," tutupnya. Seperti diketahui tahun lalu Kementerian Perumahan Rakyat (Kemenpera) menetapkan harga baru maksimal untuk rumah tapak dan rumah susun sederhana subsidi yang dibiayai oleh skema fasilitas likuiditas pembiayaan perumahan (FLPP). Dari aturan baru ini semua harga maksimal untuk rumah tapak dan rusun sederhana mengalami kenaikan. (DTF)

ASUS-Telkomsel Hadirkan Fonepad Medan-andalas ASUS dan Telkomsel mengumumkan kehadiran Fonepad di pasaran Indonesia. Perangkat ini merupakan sebuah gadget terjangkau berfitur komunikasi suara dan mobile data 3G, memiliki seluruh fitur yang biasa dijumpai di smartphone, namun dengan fleksibilitas tablet 7 inci. Diperkuat prosesor Intel Atom Z2420 terbaru, Fonepad yang menjalankan sistem operasi Android 4.1 ini memiliki layar HD yang terang dengan teknologi IPS untuk menghadirkan sudut pandang yang sangat luas dan kejernihan yang tinggi. “ASUS melihat Indonesia sebagai pasar yang sangat penting.

Untuk itu, kami terus ingin menghadirkan perangkat yang paling baru dan menjadi trend secara global ke negeri ini,” kata Eric Chen, Global Vice President ASUS, Jumat (10/5). “Sebagai salah satu pemain utama di kategori ini, kami tentunya selalu menghadirkan produk yang inovatif. Hasilnya, kami hadirkan Fonepad di Indonesia,” ucapnya. Rex Lee, Regional Director ASUS South East Asia menyebutkan, menikmati hiburan, media sosial, dan melakukan aktivitas online lain sangat ideal jika memanfaatkan perangkat berlayar lebar. “Penggunaan perangkat se-

perti ini semakin menjadi bagian penting dari gaya hidup kita. Tersedianya mobile data 3G dan fitur telefoni penuh membuat FonePad sebagai kombinasi sempurna antara tablet dan telepon dalam satu perangkat,” ucapnya. Menurut Head of Device Bundling & Customization Strategy Division Telkomsel Arief Pradetya, sinergi antara Telkomsel sebagai operator terkemuka di Indonesia dengan Fonepad sebagai salah satu produk andalan ASUS, diharapkan mampu meningkatkan animo masyarakat dalam menggunakan pengalaman komunikasi terbaiknya secara berkelanjutan melalui ekosistem DNA (Device, Network, and

ilustrasi

Application), seperti adanya paduan penawaran paket bundling data terbaik dan lain sebagainya. Telkomsel memberikan dua alternatif pilihan terbaik Paket Bundling dengan ASUS, diantaranya paket Prepaid dan Postpaid. Untuk paket\ Prepaid, dapat diaktifkan dengan cara, ketik: FLASH(spasi)FONEPAD kirim ke 3636. Sedangkan untuk pelanggan Postpaid, paketnya dapat diaktifkan di GraPARI Telkomsel terdekat. Manfaat yang didapatkan oleh pelanggan setelah mengaktifkan kedua pilihan paket tersebut yakni, free Paket Data 2GB/bulan selama 6 bulan. (GUS)

Paket Bundling

AXIS–Samsung Galaxy S4 Ludes Terjual BI Akui Pertumbuhan Medan-andalas Salah satu operator online di Indonesia, AXIS mengumumkan paket bundling AXIS–Samsung Galaxy S4 pada periode pre-order yang dimulai tanggal 18 April hingga 28 April 2013 lalu ludes terjual. Paket bundling ini terjual habis pada acara peluncuran Samsung Galaxy S4, 4 Mei lalu di Grand Indonesia, Jakarta. Daniel Horan, Chief Marketing Officer AXIS, mengatakan, pihaknya merasa gembira terkait kesuksesan penjualan ini. “Kami sangat senang melihat banyak orang menunjukkan antusias mereka pada paket bundling AXIS– Samsung Galaxy S4,” kata Daniel Horan melalui rilisnya, Jum’at (10/5). Hal ini kata dia, menunjukkan bahwa pelanggan menyukai penawaran bundling AXIS

Kredit Bank Melambat

dengan kualitas jaringan broadband berkecepatan tinggi yang memungkinkan pelanggan menikmati pengalaman menggunakan layanan seluler dan mendapatkan manfaat maksimal dari fitur-fitur inovatif yang terdapat pada smartphone berteknologi tinggi terbaru ini. Paket bundling AXIS– Samsung Galaxy S4 sebut dia, menawarkan pelanggan untuk menikmati gratis layanan internet unlimited dengan batas pemakaian wajar atau FUP (Fair Usage Policy) 800MB, gratis 200 SMS dan gratis 200 menit telepon ke semua nomor AXIS setiap bulan selama tiga bulan.(SIONG)

Jakarta-andalas Bank Indonesia mengaku telah terjadi perlambatan kinerja kredit di sektor perbankan pada kuartal pertama tahun ini, dibandingkan periode yang sama tahun sebelumnya. Deputi Gubernur BI Perry Warjiyo di Gedung Bank Indonesia, Jakarta, Jumat (10/5) mengungkapkan, perlambatan pertumbuhan kredit tersebut terjadi sejalan dengan perlambatan kegiatan ekonomi di Tanah Air. Hal ini terbukti dari rendahnya pertumbuhan ekonomi Indonesia yang hanya mencapai 6,02 persen pada kuartal I-2013. "Secara keseluruhan, stabilitas keuangan kita masih terjaga, risiko kredit masih terkendali. Namun, memang terjadi perlambatan pertum-

LUDES TERJUAL– Paket bundling AXIS Samsung Galaxy S4 ludes terjual pada acara peluncuran di Grand Indonesia, Jakarta, baru-baru ini. (andalas/siong)

buhan kredit," kata dia. Tahun lalu, Perry menambahkan, kredit di sektor perbankan pada kuartal I-2012 berhasil tumbuh 24 persen. Namun, terjadi penurunan pertumbuhan kredit pada kuartal I-2013 menjadi 22,2 persen. Perlambatan kredit ini terjadi di berbagai sektor. BI mencatat, perlambatan terjadi di sektor kredit modal kerja menjadi 23,7 persen dibandingkan kuartal pertama 2012 yang mencapai 25,2 persen. Kredit investasi juga menurun menjadi 23,2 persen, dari tahun lalu sebesar 30,6 persen. Dari kredit konsumsi menjadi 18,9 persen dari tahun lalu sebesar 20,5 persen. "Kalau dilihat dari risiko kredit perbankan, masih ter-

kendali dengan NPL (rasio kredit bermasalah) gross 2,29 persen, sedangkan tahun ini 1,97 persen," ujar Perry. Sementara itu, untuk penyaluran kredit ke sektor korporasi, BI mencatat terjadi perlambatan di beberapa sektor industri. Untuk sektor industri pertambangan, tahun lalu kredit berhasil tumbuh 34,4 persen, sedangkan realisasi kuartal I2013 ini sebesar 19 persen. Untuk kredit di sektor pertanian tahun lalu mencapai 30,7 persen, namun realisasi kuartal pertama tahun ini menurun menjadi 26,6 persen. Kemudian, kredit ke sektor konstruksi juga terjadi penurunan menjadi 17,6 persen pada kuartal I-2013 dari 22 persen tahun lalu. (VIVA)

INFO FILM

HERMES XXI 12.45-14.55-17.05-19.15-21.25 PALLADIUM 17.10-19.2021.30-23.40 PLAZA 12.00-14.10-16.2018.30-20.40 SUN THAMRIN BINJAI 12.45-14.55-17.05-19.1521.25-23.35

PALLADIUM

PLAZA

13.00-14.50-16.4018.30-20.20 PALLADIUM BINJAI 13.00-15.00-17.00-19.0021.00

12.15-14.2516.35 HERMES XXI THAMRIN 12.30-14.40-16.50-19.0021.10 PLAZA 12.45-14.45-16.4518.45-20.45 PALLADIUM BINJAI HERMES XXI THAMRIN 13.00-15.10-17.20-19.30-21.40

PLAZA

12.15-14.55-17.35-20.15 HERMES XXI (3D) 13.15-115.55-18.35-21.15-23.35 SUN 12.30-15.10-17.50-20.3000.10 SUN (3D) 13.30-16.10-18.5021.30 PALLADIUM 18.45-21.25-00.05 HERMES XXI BINJAI 12.15-14.55-17.35-20.15-23.50

PALLADIUM 12.30-14.50

HERMES XXI 12.30-21.20

SUN 00.10 PALLADIUM 23.00 HERMES XXI 23.20 BINJAI 23.00 THAMRIN 23.20

HERMES XXI (3D) 23.55 SUN 23.10 THAMRIN 23.50 HERMES XXI 22.55 PALLADIUM 23.50 BINJAI 22.55


SUMATERA UTARA 12 2.000 Warga DS Akan Upah Buruh Perkebunan Bekerja di Bandara KNIA L Batu di Bawah Standar Sabtu

harian andalas | Hal.

11 Mei 2013

Lubuk Pakam-andalas Dipastikan, sekitar 2.000 warga Deli Serdang akan bekerja Bandara Kuala Namu Internasional Airport (KNIA) di Kecamatan Beringin dan Pantai Labu, Kabupaten Deli Serdang. Sudah ada kesepakatan dari pihak Bandara bahwa pekerja diutamakan berasal dari Putra-putri daerah setempat. Demikian diungkapkan Ketua DPRD DS Hj Fatmawati Takrim, kepada wartawan, di Lubuk Pakam, kemarin. Menurutnya, kehadiran Bandara KNIA yang akan diresmikan September 2013, tentu akan berdampak positif di Kabupaten Deli Serdang. Pasalnya, KNIA yang merupakan salah satu bandara termegah dan terbesar di Asia Tenggara tersebut akan mengangkat perekonomian Deli Serdang, warga DS akan merasakan betul manfaatnya. Dibandingkan Bandara Polonia Medan, KNIA empat kali lebih besar. Dari sisi area parkir pesawat yang ada, Bandara Kuala Namu memiliki areal parkir pesawat atau apron yang bisa menampung 33 pesawat. Sedangkan Polonia hanya 11 pesawat. Kapasitas penumpang untuk bandara ini sebesar 8 juta penumpang setiap tahunnya. Secara keseluruhan, luas lahan di Bandara Kuala Namu lebih besar dibanding Polonia. Di Polonia sendiri, total luas lahan untuk kompleks Bandara, diperkirakan mencapai 144 hektar. Sedangkan di Kuala Namu 1.365 hektar. Dari sisi kapasitas terminal kargo, Bandara Kuala Namu mampu menampung hingga 65.000 ton, Bandara Polonia hanya mampu menampung 50.000 ton.

Yang jelas, keberadaan Bandara KNIA ini akan meningkatkan Pendapatan Asli Daerah (PAD) hingga dua kali lipat, bila Bandara Kuala Namu sudah beroperasi nanti. Pada tahun 2012 PAD Deli Serdang mencapai Rp 413 miliar. “Saya optimistis PAD akan naik dua kali lipat,” kata Fatmawati. Bukan PAD saja, sektor industri akan berkembang pesat, seperti pembangunan ruko, plaza, properti dan pariwisata. Hotel-hotel berbintang pasti akan dibangun, begitu juga dengan pariwisata. "Kita punya beberapa Pantai tempat pariwisata di dekat lokasi Bandara yaitu di Kecamatan pantai labu dengan adanya KNIA tentunya akses ke industri pariwisata akan terbuka,” ujar wanita murah senyum ini. Di samping itu, Deli Serdang juga punya kecamatan Percut Sei Tuan yang letaknya amat strategis. Kecamatan berbatasan langsung dengan Kota Medan ini, akan dibangun perumahan modern yang dekat dengan laut seperti Pantai Indah Kapuk (PIK) di Jakarta. ”Kita sedang mencari investor yang berminat. Pengembangan Pecut Sei Tuan butuh investasi yang besar. Daerah ini bagus sekali untuk investasi, daerah ini merupakan wilayah kepala naga, kita akan kembangkan wilayah ini,” kata wanita kelahiran 1962 ini. Selain itu, industri perikanan juga akan dikembangkan di Percut Sei Tuan. ”Ini adalah kawasan besar dan proyek besar,” ujarnya, sembari berjanji akan membuat perizinan dan birokrasi yang tidak berbelit-belit bagi investor yang ingin menanam modalnya di Kecamatan Percut Sei Tuan. (FT)

Labuhan Batu-andalas Upah buruh perkebunan kelapa sawit dan karet di Kabupaten Labuhan Batu masih di bawah standar Upah Minimum Sektoral Kabupaten (UMSK). Seharusnya, sesuai dengan Klasifikasi Lapangan Usaha Indonesia (KLUI) tahun 2013 sudah sebesar Rp 1.531.700 perbulan dari sebelumnya Rp 1.330.300.

Neonbox di Tebing Tinggi Ditertibkan BURUH - Seorang pekerja perkebunan sawit swasta di Labuhan Batu tetap giat melakukan aktivitas sehari-hari, walau bayarannya di bawah standar.

Itu besaran upah untuk buruh di sektor pertanian, perkebunan, perburuan dan perikanan dan berlaku untuk Labuhan Batu sejak tahun 2013. "Namun, kenyataannya yang diperoleh buruh masih di bawah UMSK,"beber Aktivis Buruh Labuhan Batu, Nelson Manalu kepada wartawan, di Rantau Prapat, kemarin. Menurutnya, dari 17 perusahaan perkebunan kelapa sawit termasuk 5 di antaranya PTPN, tidak satupun yang memberikan upah sesuai UMSK. Padahal, tidak menjalankan peraturan merupakan pelanggaran hukum yang memiliki sifat pidana. “Kita mengutuk keras perusahaan yang membayarkan upah di bawah standar,” tegasnya. Dijelaskan, sesuai UndangUndang No 13 Tahun 2003 tentang Ketenagakerjaan. Pada Pasal 90 (1) disebutkan pengusaha dilarang membayar upah lebih rendah di bawah upah minimum. Jika melanggar UU itu dikenakan sanksi pidana penjara 4 tahun dengan denda Rp 400 juta."Upah minimum itu terdiri dari wilayah provinsi, kabupaten/ kota dan upah minimum berdasarkan sektor provinsi dan kabupaten/ kota,”

katanya. Untuk itu, Nelson minta Bupati Labuhan Batu Tigor P Siregar selaku Ketua Tripartit menunjuk instansi terkait dapat mematuhi serta menjalankan peraturan, dengan cara mengundang pihak perusahaan perkebunan serta buruh agar upah layak sesuai UMSK dapat terlaksana dengan harapan semakin membaiknya perekonomian buruh di Labuhan Batu. Investigasi di lapangan diketahui upah perbulan buruh kebun di Labuhan Batu rata-rata Rp 1,4 juta. Hal ini tidak boleh dibiarkan. Parahnya lagi, buruh tidak dilengkapi alat pengaman saat bertugas. "Artinya, kondisi buruh menyedihkan dan perlu perhatian berbagai elemen terkait, karena besaran upah itu sesuai pengakuan semua buruh,” sebutnya. Menanggapi hal itu, Ketua Komisi B DPRD Kabupaten Labuhan Batu, Ahyar Simbolon minta agar buruh yang menerima upah di bawah UMSK segera melapor kepada mereka untuk ditindaklanjuti secepatnya. Dia berjanji akan bertindak tegas terhadap perusahaan yang membangkang. Untuk menindaklanjuti kondisi sebenarnya, buruh diharapkan membuat laporan kemari. Jika nanti sesuai dengan fakta dan ada pengakuan resmi, kita akan panggil perusahaan untuk menerapkan peraturan. "Kalau perusahaan-perusahaan itu membangkang, akan kita ambil sikap tegas sesuai peraturan yang berlaku,” tegas Simbolon. Sementara, Plt Sekda Labuhan Batu H Ali Usman Harahap maupun Kepala Dinas Tenaga Kerja, Transmigrasi dan Sosial (Disnakertransos) Mahadi, ketika dimintai tanggapannya terkait upah buruh masih di bawah UMSK, enggan memberikan tanggapan. (ONE)

Warga Dolok Panribuan Keluhkan Jalan yang Kupak Kapik

PENER TIBAN - Petugas Satpol PP Tebing Tinggi saat melakukan penertiban. PENERTIBAN Tebing Tinggi-andalas Tim gabungan terdiri dari petugas Satpol PP, TNI dan Polri di Kota Tebing Tinggi, melakukan penertiban sejumlah papan iklan ataupun neonbox terpajang di depan toko yang tidak membayar pajak ke Dinas Pendapatan setempat, serta iklan yang izinnya telah kedaluwarsa. Pembongkaran paksa dilakukan sejak Senin lalu hingga pekan depan. Menurut Kasat Pol PP Pemko Tebing Tinggi, M Guntur Harahap SSTP MSi didampingi Sekretarisnya Habelki T Sinaga SAP, operasi penertiban ini terkait tentang Peraturan Daerah No 5 tahun 2011 tentang pajak papan iklan produk dan neonbox yang terpajang di depan toko dicabut paksa petugas setelah mendapat surat teguran beberapa kali. Rencananya penertiban tersebut akan dilakukan secara berkelanjutan dengan dasar surat Wali Kota Tebing Tinggi. Bukan itu saja, pihaknya juga bersama TNI dan Polri menertibkan dan memberikan sosialisasi kepada para pemilik toko yang memajangkan iklan produk tertentu dikenakan pajak retribusi. Guntur menjelaskan, sektor pajak merupakan salah satu sumber Pendapatan Asli Daerah Kota Tebing Tinggi. "Kita berkerjasama dengan TNI, Polri dan Dinas Pendapatan untuk menertibkan pihak pemilik toko membandel dengan tidak membayar pajak, langsung kita bongkar sesuai dengan peraturan berlaku," tegasnya. Sekretaris Sat Pol PP, Habelki T Sinaga menambah dari 35 neonbox yang diketahui tidak membayar pajak atau pajaknya sudah mati, akan dilakukan penertiban secara bertahap. "Untuk penerti-

ban sementara, sudah ada 35 neonbox dan papan iklan yang kita turunkan dan disita sebagai barang bukti (BB),” katanya usai penertiban, Jumat (10/5 ). Disebutkan, penertiban dilakukan bertahap karena neon box yang diturunkan berukuran sedang. "Dari tujuh neonbox yang kita turunkan berada di kawasan inti kota dan kebanyakan produk seluler," beber Sinaga. Penertiban kemarin tidak ada perlawanan dari pemilik konter dikarenakan pemasangan neon box bukan dari konter seluler tetapi perusahaan. “Pemilik konter tidak ada yang keberatan. Bahkan, mereka mempersilahkan diturunkan karena mereka tidak membayar pajak,” imbuhnya. Sementara itu, Kadis Pendapatan Daerah Kota Tebing Tinggi, Ir Jeffry Sembiring mengatakan, penertiban dilakukan setelah pihaknya melakukan pendataan kepada semua pemilik toko yang punya neonbox yang sudah membayar pajak atapun belum. Di Kota Tebing Tinggi, pemilik toko yang mempunyai reklame tidak membayar pajak ataupun sudah mati ijinnya sekitar 10 persen. Dengan penertiban ini, PAD Kota Tebing Tinggi diharapkan semakin meningkat dari sektor pajak reklame. "Diharapkan masyarakat semakin sadar untuk membayar pajak,” kata Sembiring. Pasca penertiban, ternyata pemilik neonbox ternyata langsung merespon dengan berniat melakukan pembayaran pajak ke Dispenda. “Untung belum semua kita turunkan, pemilik perusahaan seluler sudah menghubungi Satpol PP dan siap melakukan pembayaran pajaknya ke Dispenda,” pungkasnya. (SNI/RDI)

Simalungun-andalas Sekitar 10 km jalan di Kecamatan Dolok Panribuan Simalungun, tepatnya di Simpang Kawat hingga Simpang Tanggabatu Kecamatan Hatonduhan, dalam keadaan kupak-kapik. Pasalnya, jalan tersebut selama lima tahun Pemkab Simalungun tidak pernah dilakukan perawatan. Karena, Pemkab melalui dinas terkait tidak melakukan perbaikan, masyarakat sekitar yang mata pencahariannya sebagai petani mengeluh. Sebab, hasil pertanian mereka tidak dapat dipasarkan dengan cepat sementara para toke enggan masuk ke daerah itu. Soalnya, hampir di sepanjang jalan terdapat kubangan kerbau atau penuh lubang. Pantauan andalas, Jumat (10/ 5), kondisi jalan yang rusak mulai memasuki perkampungan Gunung Mariah (1 km dari Simpang Kawat). Kondisi jalan bagai kuba-

KUBANGAN KERBAU - Salah seorang warga, Masri Panjaitan harus ekstra hati-hati melewati jalan yang bak kubangan kerbau. ngan kerbau memaksa pengguna jalan harus esktra hati-hati. Bahkan di beberapa ruas jalan sema-

kin menyempit, karena badan jalan ada yang longsor. Masri Panjaitan (62), warga

Jalan Ksatria Lor 30 Kelurahan Siopat Suhu Kecamatan Siantar Timur, saat ditemui di sekitar jalan yang rusak menuturkan, kedatangannya ke Dolok Panribuan untuk melayat orang tua temannya bermarga Gultom, meninggal dunia. Ketika memasuki daerah ini dirinya sangat kaget dengan jalan yang hancur total. Bahkan, di beberapa tempat terdapat kubangan air. "Saya berusaha melewati kubangan itu dengan ekstra hati– hati, karena belum pernah ke daerah ini," keluh Masri. Terpisah, beberapa warga yang berhasil dikonfirmasi, R Sitinjak (62) dan M Siahaan (54) berharap, kiranya Pemkab Simalungun di bawah kepemimpinan JR Saragih, segera memperbaiki jalan mulai dari Simpang Kawat hingga ke Simpang Mandoge karena jalan ini merupakan jalan masyarakat yang berjumlah ribuan KK dengan 4 nagori. (LN)

Sambut HUT ke-141, Pemko Binjai Gelar Donor Darah Binjai-andalas Menyambut Hari Jadi ke-141 Kota Binjai ke 141, Pemko menggelar kegiatan bakti sosial donor darah di Lapangan Merdeka, Jumat (10/5). Wali Kota Binjai HM Idaham SH MSi didampingi Ketua TP PKK Hj Lisa Andriani, melakukan cek dan pengambilan darah yang dikordinasikan PMI Kota Binjai. Donor darah juga diikuti para pejabat eselon dan pimpinan partai politik serta pemuka masyarakat. Donor darah yang terkumpul akan disumbangkan kepada masyarakat melalui Rumah Sakit Umum Daerah dr Djoelham Binjai. Wali Kota HM Idaham mengemukakan, kegiatan donor darah sangat perlu digiatkan. "Melalui kegiatan donor darah diharapkan dapat membantu masyarakat tidak mampu memperoleh darah guna menjaga kesehatan," ujarnya. Pendonor darah pada kegiatan itu berasal dari kalangan PNS, TNI dan tokoh masyarakat di Kota Binjai. Pada kesempatan itu, Wali Kota HM Idaham menyampaikan terima kasih terhadap kerelaan masyarakat menyumbangkan darahnya. Diperoleh keterangan, pada kegiatan bakti sosial donor darah memperingati Hari Jadi ke-141 Kota Binjai, terkumpul sebanyak 112 kantong darah, yang selanjutnya akan disumbangkan kepada masyarakat yang membutuhkan. (SR)

DONOR - Wali Kota Binjai HM Idaham SH MSi saat melakukan pengambilan darah di Lapangan Merdeka.

WARTAWAN DAERAH KA BIRO BINJAI-LANGKAT: Sukiwi Tjong LANGKAT: Budi Zulkifli, Dony Syahputra, Badruddin, H Said Effendy BINJAI: Sri Masana SSos, M Syafi'I TANAH KARO: Robert Tarigan SH, Lamhot Situmorang, Natanael Tarigan DAIRI: Sondang Silalahi PAKPAK BHARAT: Wesrion Tumangger DELISERDANG: Firdaus Tanjung, TH Sihombing, Bobby Lusaka Purba, Jasa Lubis SERGAI: Supriyadi SIMALUNGUN: Larham Simare-mare SIANTAR: Lintong Saragih PERDAGANGAN: Zoel Sinaga, P.Pangaribuan SAMOSIR: Fransiskus Sitanggang TOBASA: Rixson H. Tanjung, Marganti Sigalingging HUMBANG HASUNDUTAN/D.SANGGUL: Marganda Lumbangaol, Andi Siregar SIBOLGA/TAPTENG: Haposan Simbolon, Anggiat P Tambunan MADINA/PANYABUNGAN: Budi Sahputra PALAS: M Effendi Pohan NIAS SELATAN: Edy Gunawan Zebua BATUBARA: Zulkifli Nasution, H Sutan Sitompul KISARAN: Hamdan Rangkuti TANJUNG BALAI: Faisal M Yunus Nst (Koord.Liputan), Adi Sastra AEK KANOPAN: M Ilyas Munthe, Selamat Riady LABUHAN BATU: Iwan Kesuma LABUHAN BATU SELATAN: Jhon Wesly Sitorus LANGSA: Ruslan ACEH TIMUR: M Ali ACEH UTARA: Effendi Nurdin, Usman Cut Raja LHOKSEUMAWE: Bukhari Tolus BIEREUN: H Suherman Amin, Iskandar, Abdullah BLANGPIDIE: Adi Sadana TAPAKTUAN: Hendri Z KOTA CANE: Agus Munthe GAYO LUES: Anuar Syahadat


SUMATERA UTARA

Sabtu 11 Mei 2013

Bupati Asahan Buka Rakerkab KORPRI Asahan

harian andalas | Hal.

13

Dicanangkan, Program Rehabilitasi Rumah Tak Layak Huni

Kisaran-andalas Bupati Asahan diwakili Kepala Bapemas dan Pemdes membuka secara resmi Rapat Kerja Kabupaten (Rakerkab) Korpri Asahan dan pembinaan jiwa karsa bagi PNS. Rakerkab dilaksanakan menghasilkan sejumlah program untuk meningkatkan pelayanan kepada seluruh anggota Korpri Asahan. Di antaranya, program Lembaga Konsultasi Bantuan Hukum (LKBH), ke depan anggota Korpri yang tersandung persoalan dengan hukum. Kemudian penyediaan mobil jenazah, pemberian bantuan dana opname kepada anggota sebesar Rp 1 juta. Pembentukan badan pembinaan rohani, melakukan seleksi MTQ kepada anggota PNS dan meningkatkan iuran Korpri mulai dari golongan I hingga IV. Bupati dalam sambutan dibacakan Kepala Bapemas dan Pemdes, Jhon Hardi Nasution menyampaikan sejumlah pesan dan harapan. Di antaranya dari kegiatan Rakerkab diharapkan dapat meningkatkan semangat kebersamaan, dedikasi dan loyalitas tinggi dalam mewujudkan visi-misi Pemkab Asahan. Selanjutnya, diminta wujudkan Korpri yang profesional, disiplin, bebas KKN, meningkatkan solidaritas dan soliditas sesama anggota Korpri. "Susunlah program kerjag dinginkan anggota serta lanjutkan kerja keras dan kerja cerdas dalam pengabdian sebagai abdi negara, masyarakat dan abdi pemerintah dengan memedomani Panca Prasetya Korpri," kata bupati. Ketua DPK Korpri Asahan, M Sofyan Yoga MAP didampingi Sekretaris Rahman Halim menjelaskan, hasil Rakerkab tersebut merupakan buah pemikiran pengurus Korpri, mulai dari kabupaten, unit dinas dan kecamatan. Artinya semua program dihasilkan bertujuan untuk memberikan dan meningkatkan pelayanan prima kepada anggota Korpri. "Semua kita lakukan dari Korpri dan kembali untuk Korpri," kata ketua Sofyan Yoga, kemarin di Hotel Darma Deli Medan usai menggelar Rakerkab dan dirangkai dengan pembinaan jiwa karsa. Kegiatan tersebut juga menghadirkan sejumlah pembicara. Di antaranya, Bupati Drs H Taufan Gama Simatupang MAP, Dandim 0208 AS Letkol Inf Muhammad Ali, Pengurus DPP Korpri Sumut Arsyad Lubis, Dekan Fakultas Psikologi UMA Prof Irmawati dan Ketua DPK Korpri Asahan. (FAS)

Bupati Tapteng Tinjau DAS Sibuluan Sarudik Sarudik-andalas Bupati Tapteng Raja Bonaran Situmeang SH.MHum, didampingi Kadis PU Tapteng Jhonson Pasaribum dan KUPT PSDA Sibundong Batang Toru Dinas PSDA Provsu Panahatan Sirait ST, meninjau DAS SIbuluan, di Jalan Padang Sidempuan Kelurahan Sibuluan Raya, Kecamatan Sarudik, Tapteng, kemarin. Peninjauan ini berkat adanya laporan warga bahwa DAS SIbuluan telah mengalami pelebaran setiap saat hujan deras. Akibatnya saru unit rumah warga ambruk, menyusul beberapa rumah warga serta satu unit sekolah menyusul terancam bencana. Bupati Bonaran miris melihat yang kondisi sungai Sibuluan yang sangat krisis, dan terkejut melihat satu unit rumah beton milik warga ambruk.Melebarnya DAS Sibuluan akibat hujan deras, sehingga tidak mampu menampung debit air, sungai meluap dan mengakibatkan pengikisan tanah pada dinding sungai. Bupati juga menuding pihak PLN PLTA Sipansihaporas selalu tutup mata melihat keadaan DAS Sibuluan dan tidak peduli terhadap warga sekitarnya. Tahun ini, kata bupati akan diupayakan tahun depan pembangunan bronjong atau deck pengaman permukiman akibat banjir di sekitar pinggiran DAS Sibuluan ke Badan Penanggulangan Bencana Daerah Provsu dan ke pemerintah pusat, bekerjasama dengan dinas PSDA Provsu. KUPT PSDA Sibundong Batang Toru Dinas PSDA Provsu Panahatan Sirait ST mengatakan, pihaknya telah mengajukan proposal pembangunan bronjong atau deck pengaman permukiman untuk DAS Sibuluan ke Provsu dan ke pemerintah pusat untuk pelaksanaan tahun 2013. (A/T)

Kisaran-andalas Bupati Asahan, Drs H Taufan Gama Simatupang MAP secara resmi mencanangkan program rehabilitasi rumah tidak layak huni, untuk tahun 2013 di wilayah Kabupaten Asahan sebanyak 2.571 rumah. Dari 2.571 rumah yang dibedah tersebut, 2.000 rumah biaya berasala dari APBD Asahan tahun 2013 sebesar Rp 10 miliar dan 200 rumah dibantu Menteri Perumahan Rakyat, 341 rumah dari Dinas Tarukim tingkat I Sumut, 30 rumah dari CSR Bank Sumut. Program bedah rumah tahun 2013 ini meningkat dibandingkan pada tahun 2012 lalu hanya sekitar 400 rumah dibiayai APBD Asahan. Namun secara global realisasi bedah rumah tahun 2012 sekitar seribuan, tahun 2011 sebanyak 859 unit. Peningkatan tersebut terjadi karena banyak pihakpihak yang siap membantu pro-

PENCANANGAN Bupati Asahan Taufan Gama Simatupang dan istri Hj Winda Fitrika, saat melakukan pencanangan program rehabilitasi rumah tak layak huni. gram bedah rumah tersebut. "Harapan kita ribuan rumah tersebut dapat kita selesaikan

dengan baik pada tahun ini, agar masyarakat mendapatkan hak kenyamanan bertempat tinggal,"

kata bupati, saat melakukan pencanangan program tersebut di Desa Taman Sari Kecamatan

Di Atas Satu Tahun

Urus Akte Lahir Tak Perlu Penetapan PN Sibolga-andalas Untuk pengurusan akte kelahiran di atas satu tahun, saat ini tak lagi memerlukan penetapan Pengadilan Negeri (PN), sesuai dengan surat edaran Menteri Dalam Negeri No 472.11/2304/SJ, tertanggal 6 Mei 2013 perihal tindak lanjut pelaksanaan putusan Mahkamah Konstitusi (MK) No.18/PUU-XI/2013. Demikian dikemukakan Kepala Dinas Kependudukan dan Catatan Sipil Kota Sibolga Drs Charlie Sinambela, Jumat (10/5). Menurutnya, surat edaran Mendagri tersebut ditujukan kepada seluruh bupati/wali kota di Indonesia yang salah satu tembusan disampaikan kepada kepala dinas menangani kependudukan dan pen-

catatan sipil. “Dalam surat edaran mendagri ini ditegaskan sejak tanggal 1 Mei 2013 pelaporan kelahiran melampaui batas waktu satu tahun, pencatatannya tidak lagi memerlukan penetapan PN, tapi langsung diproses Dinas Kependudukan Catatan Sipil kabupaten/ kota,” kata Charlie. Pelaporan kelahiran melampaui batas 60 hari sejak tanggal kelahiran, katanya, dilaksanakan setelah mendapat keputusan kepala instansi pelaksana. Dalam hal ini yang dimaksudkan adalah keputusan Kepala Dinas Kependudukan dan Capil kabupaten/ kota. “Pencatatan kelahiran tersebut dilengkapi dengan persyaratan sebagaimana ditentukan dalam Peraturan Presiden No 25 tahun 2008 tentang persyaratan dan tata cara pendaftaran penduduk dan pencataan sipil,”kata Charlie Sinambela. Adapun persyaratan sesuai dengan

Perpres 25 tahun 2008, untuk pengurusan akte kelahiran dilaporkan lebih dari 60 hari sampai dengan satu tahun sejak tanggal kelahiran adalah, surat pengantar dari kepala kelurahan mengurus akte kelahiran ke Dinas Kependudukan dan Pencatatan Sipil. Kedua adalah surat keterangan kelahiran dari dokter atau bidan dan juga penolong kelahiran yang dikeluarkan Puskesmas setempat. Ketiga, surat persetujuan penerbitan akte kelahiran dari Kepala Dinas Kependudukan dan Pencatatan Sipil. Keempat, fotocopy KK yang telah dimuat nama bayi akan dibuat aktanya. Sedangkan persyaratan kelima, fotocopy kutipan akte nikah orangtua atau bagi anak yang lahir dari hasil perkawinan yang sah. Keenam fotocopy KTP dua orang saksi yang masingmasing satu lembar."Tidak dibolehkan orang tua bayi jadi saksi. Kemudian seluruh berkas dimasukkan dalam satu map,” katanya mengakhiri. (HAS)

Bacaleg Kota Sibolga Banyak Tak Memenuhi Syarat Sibolga-andalas Dari 235 bakal calon legislative (Bacaleg) parpol di Sibolga, 87 bacaleg untuk Daerah Pemilihan Sibolga I meliputi Kecamatan Sibolga Utara dan Sibolga Kota, dan 148 bacaleg untuk daerah pemilihan II meliputi Kecamatan Sibolga Sambas dan Sibolga Selatan yang mendaftar Ke KPU (Komisi Pemilihan Umum) Kota Sibolga, banyak yang tidak memenuhi syarat (TMS). Hal ini diungkapkan Ketua KPU Kota Sibolga, Nazran SE melalui Divisi Tehnis Pencalonan, Aswin Chaniago ST didampingi Sekretaris KPU Sibolga Inchawadi Tanjung, di Kantor KPU Parman Sibolga, kemarin. Kebanyakan berkas TMS disebabkan kesalahan kurang teliti dalam mengisi berkas-berkas tersebut. Kesalahan dimaksud adalah penulisan pekerjaan, yang seharusnya wiraswasta dituliskan saja pekerjaan swasta, kemudian penulisan tanggal formulir tidak diisi, terutama dalam item daftar riwayat hidup atau riwayat

pendidikan, mulai dari BB 1 hingga BB 11 tidak sinkron. Tempat tanggal lahir BB 1, kata Aswin, berbeda beda dengan formulir BB 3, hal ini mungkin disebabkan akibat pengisian copy paste saat mengisi secara bersama-sama, kemudian karena KTP yang kedaluwarsa. Sebab jika satu salah dalam pengisian formulir, akhirnya akan menjadi TMS. Dalam pengisian berkasberkas para calon, kesalahan sedikit dalam pengisian berkas jelas akan mempengaruhi TMS. Sebab dari keseluruhan isian berkas, jika satu tidak sesuai tentu akan memengaruhi kelengkapan berkas yang bersangkutam” kata aswin menerangkan. Untuk itu, kata Aswin, KPU Sibolga memberikan kesempatan untuk mulai tanggal 9 s/d 22 Mei 2013, para calon tersebut diberi kesempatan untuk memperbaiki. Namun jika masih lewat masa perbaikan itu tetap TMS, maka yang bersangkutan akan dicoret. Pada masa perbaikan berkas ini,

hendaknya para calon melengkapi berkas-berkasnya, dan pada masa ini, jika partai ingin mengganti calonnya, masih bisa dilakukan. Terkait anggota DPRD Sibolga yang dicalonkan partai lain, mereka harus mengisi formulir BB 5 atau surat pernyataan mengundurkan diri dari DPRD sibolga terakhir tanggal 22 mei 2013. "Sedangkan lampirannya bisa diserahkan paling lambat 1 Agustus 2013,” katanya. Lampiran dimaksud, kata Aswin, adalah surat keputusan pemberhentian atau surat keterangan dari pimpinan DPRD Sibolga, bahwa pengunduran dirinya sedang diproses. Menurut Aswin ada 5 orang anggota DPRD Sibolga dicalonkan partai lain, diminta segera melengkapi formulir BB 5 serta lampirannya. Ke-5 anggota DPRD Sibolga itu, Kusnan Efendi Situmorang dicalonkan Demokrat, setelah sebelumnya masuk anggota DPRD Sibolga melalui Partai Matahari Bangsa. Albar Sikumbang dicalonkan Hanura sebelumnya PKPB. Henri Tamba dan Henri Yon Marbun dicalonkan NasDem, sebelumnya dari PKPB, dan Jimmi Hutajulu dicalonkan Demokrat, sebelumnya dari PPDI. (HAS)

Pulo Bandring, kemarin. Program bedah rumah ini dilakukan, kata bupati, bertujuan meningkatkan harkat dan martabat keluarga yang rumahnya dibedah. Kemudian untuk meningkatkan kualitas kesehatan lingkungan permukiman serta meningkatkan kualitas hidup masyarakat dan meningkatkan kemampuan keluarga dalam melaksanakan peran dan fungsi keluarga untuk memberikan perlindungan, bimbingan dan pendidikan. Sementara itu, Kepala Dinas Sosial Kabupaten Asahan, Misli M Noor SH mengatakan, pencanangan dirangkai dengan pemberian alat bantu kepada penyandang cacat berupa kursi roda, tongkat dan penyerahan dana kepada kelompok masyarakat (Pokmas) untuk melaksanakan bedah rumah di daerahnya masing-masing serta pemberian kain sarung kepada 100 fakir miskin. (FAS)

Trantib PS Tuan Lakukan Penertiban Percut Sei Tuan-andalas Petugas Trantib Kecamatan Percut Sei Tuan bersama Satpol PP Deli Serdang dan Dinas Perhubungan, dikawal aparat Koramil 13 PS Tuan beserta Polsek Percut, sejak Senin hingga melakukan penertiban puluhan papan reklame tidak mempunyai izin di sepanjang jalan di wilayah Kecamatan Percut Sei Tuan. Penertiban merupakan kegiatan rutinitas dilakukan Trantib bersama Satpol PP Deli Serdang, dengan tujuan mendongkrak pendapatan daerah dari segi pajak reklame khususnya di Kecamatan Percut Sei Tuan. Demikian dikatakan Kasi Trantib Percut Sei Tuan, HM Irsyam SH kepada andalas, di ruang kerjanya, Kamis (9/5). Menurut Irsyam, selain itu penertiban dilakukan karena banyaknya ditemukan plang reklame dipasang pemilik di pinggir jalan tidak mengacu pada Perda serta tanpa pengurusan izin kepada pemerintah sebagaimana aturan berlaku berdasarkan Perda No 2 tahun 2011 tentang pajak reklame. Puluhan plang papan reklame terbuat dari pipa besi besar dan kecil beserta lempengan plat besi, setelah terlebih dahulu ditumbangkan petugas penertiban, dipotong menggunakan las karbit dan diangkut mobil patroli Satpol PP ke Kantor Camat Percut Sei Tuan untuk dijadikan barang bukti. “Kita lakukan penertiban ini karena selama ini para pemilik plang papan reklame seperti plang reklame perumahan Dayasa Prima Indah, PT Berlian Mas, Toko Logam Jaya dan puluhan lainnya sama sekali tidak pernah mengurus ijinnya. Sehingga merugikan Pemkab Deli Serdang dari segi Pendapatan Asli Daerah (PAD),” sebut Irsyam. Dia mengimbau kepada para pemilik plang reklame segera mengurus izin guna memperlancar usaha dimiliki. Demikian halnya jika pajak telah habis masa izinnya agar segera mengurus kembali perpanjangan izin. “Kita telah mendata ulang keberadaan plang reklame yang tidak mempunyai izin atau izinnya udah mati,” katanya. Dikatakan Irsyam, Pemerintah Kecamatan Percut Sei Tuan dan Pemkab DS tidak akan pernah mempersulit masyarakat dalam pengurusan izin reklame. Karena izin pajak reklame juga masukan untuk PAD. "Bila hal ini tidak diindahkan, jelas hal itu akan dapat menghambat pembangunan,” ujarnya. (FT)

Badan Amil Zakat Langkat Bangun Panti Asuhan Bait Dhuafa Langkat-andalas Bupati Langkat H Ngogesa Sitepu SH melakukan peletakan batu pertama pembangunan Panti Asuhan Bait Dhuafa yang digagas Baznas Langkat, terletak di Desa Pantai Gemi Kecamatan Stabat, Jumat (10/5). Bupati didampingi Ketua TPPKK Hj Nuraida Ngogesa, minta momentum pembangunan dijadikan sebagai ladang ibadah. "Jangan siasiakan kesempatan menabung amal ini, sebab sekecil apa pun sumbangan diberikan pasti tidak akan pernah luput dari perhitungan Allah SWT," katanya. Kepada para pengurus Baznas, serta unsur kepanitiaan diminta mempersiapkan dengan sebaikbaiknya tahapan pembangunan dengan melakukan pendekatan ke berbagai pihak. "Saya yakin dengan dilandasi niat ikhlas, bapak dan ibu

mampu mengemban tugas mulia ini, semoga Allah SWT memberikan jalan kemudahan," katanya. Pada kesempatan tersebut, Ngogesa dan keluarga memberikan bantuan secara pribadi berupa 500 zak semen untuk pembangunan Panti Asuhan, juga 1.000 helai kain sarung. Diharapkan pembangunan siap dalam satu tahun, akan diusulkan melalui anggaran APBD Langkat tahun 2014 sebesar Rp 600 juta. Sementara, Ketua DPRD Langkat H Rudi Hartono Bangun SE MAP dalam waktu bersamaan mengapresiasi Baznas Langkat, yang telah berupaya dan bertekad membangun Panti Asuhan, sekaligus menyumbangkan Rp 15 juta. "Keberadaan Panti Asuhan dimaknai sebagai lembaga kesejahteraan sosial mempunyai tanggung jawab memberikan pelayanan kesejah-

teraan sosial bagi anak-anak telantar, yatim piatu dan para dhuafa," katanya. Hingga mereka memperoleh kesempatan luas, tepat dan memadai bagi perkembangan kepribadiannya. "Selanjutnya dapat menjadi bagian generasi cita-cita bangsa yang turut serta dan berperan aktif dalam pembangunan nasional," kata Rudi. Sebelumnya Drs Sukhyar Mulyanto MSi melaporkan tujuan dibangunnya Panti Asuhan Bait Dhuafa, untuk membantu anak yatim piatu dan lanjut usia menuju kehidupan lebih baik, ikut membantu program pemerintah dalam mensejahterakan masyarakat miskin, ikut serta untuk mewujudkan visi Pemkab Langkat yang religius, maju, dinamis, sejahtera dan mandiri. (HS)

BERSAMA - Bupati Langkat H Ngogesa Sitepu dan Ketua DPRD H Rudi Hartono Bangun, diabadikan bersama para penyandang cacat pada peletakan batu pertama pembangunan Panti Asuhan Bait Dhuafa.


ACEH MEMBANGUN

Sabtu 11 Mei 2013

katnya. Selain itu, alat berat yang dikerahkan Pemda Gayo Lues juga membubuh pasir dan batu ke samping kanan dan kiri sunggai. Sehingga ketika datang hujan lebat dan arus sungai mengamuk, perumahan warga tidak lagi menjadi sasarannya. "Batu beronjong mulai dipasang di bawah jembatan penampaan, di sungai Penyampuran Penampaan, hingga mengarah ke Kota Lintang. Mungkin dalam waktu dekat sudah bisa disiapkan oleh pekerja, karena jumlah pekerjanya lumayan banyak," katanya. Dirinya selaku masyarakat mengucapkan banyak terima kasih kepada Bupati Gayo Lues H Ibnu Hasim yang telah mengalokasikan dana untuk bencana alam banjir bandang di empat desa tersebut. Karena berkat bantuan pemda, masyarakat sudah bisa nyenyak tidur meskipun hujan dan air deras tak kunjung berhenti. (NUAR)

Dewan Banda Aceh Minta LKPD Segera Dibahas Banda Aceh-andalas Komisi A DPRK Banda Aceh meminta agar laporan hasil pemeriksaan (LHP) terhadap laporan keuangan pemerintah daerah (LKPD) setempat tahun anggaran 2012 segera dibahas, menyusul instruksi Badan Pemeriksa Keuangan Aceh untuk menindaklanjuti beberapa temuan lembaga itu. "LHP ini sudah diserahkan kepada pimpinan dewan. Kami meminta pimpinan dewan segera mengagendakan pembahasannya," kata Ketua Komisi A DPRK Banda Aceh Sabri Badruddin di Banda Aceh, Jumat. Sebelumnya, kata dia, Badan Pemeriksa Keuangan (BPK) RI Perwakilan Provinsi Aceh menyerahkan LHP LKPD tahun anggaran 2012 kepada Pemkot Banda Aceh. Dalam LHP LKPD tersebut, kata dia, lembaga audit keuangan negara tersebut memberikan opini wajar tanpa pengecualian (WTP) untuk yang kelima kalinya secara berturut-turut. "Kami memberikan apresiasi kepada Pemkot Banda Aceh yang mampu meraih opini WTP dalam pengelolaan keuangan daerah," sebut politisi Partai

Golkar tersebut. Kendati demikian, sebut dia, bukan berarti tidak ada temuan yang wajib ditindaklanjuti. Dalam LHP LKPD tersebut ada sejumlah temuan yang harus dibahas antara eksekutif dan legislatif. Ia mengatakan, undang-undang memerintahkan kepada eksekutif dan legislatif membahas temuan tersebut paling telat 60 hari setelah LHP LKPD tersebut diserahkan. "Kami mengingatkan bahwa pembahasan LHP LKPD ini jangan sampai melewati batas waktu yang diperintahkan undang-undang. Jika lewat, akan ada sanksi hukum yang diberikan," ujar Sabri Badruddin. Menyangkut LHP LKPD Kota Banda Aceh tahun anggaran 2011, kata dia, DPRK sudah memberikan rekomendasi terkait tindak lanjut atau penyelesaian temuan BPK RI. "Namun sejauh mana hasil rekomendasi tersebut, kami tidak pernah menerima laporannya. Kami berharap jika ada rekomendasi terkait LHP LKPD tahun anggaran 2012, agar hasil tindak lanjut temuan disampaikan ke dewan," demikian Sabri Badruddin. (ANT)

Idi-andalas Seluruh Satuan Kerja Perangkat Kabupaten (SKPK) dan para Camat dalam lingkungan Pemkab Aceh Timur diimbau untuk memelihara budaya gotong royong (Gotroy). Hal itu dinilai penting, mengingat selama ini budaya tersebut nyaris luntur di lingkungan perkantoran. “Mari kita budayakan kembali gotroy di tengah-tengah birokrasi pemerintahan. Apalagi Bupati Aceh Timur Hasballah M Thaib kerap berpesan untuk memelihara gotong royong ini untuk diwariskankan kepada anak cucu kita nanti,” kata Sekda Aceh Timur Drs HT Bahrumsyah MM melalui Plt Kabag Humas/ Protokoler Setdakab Aceh Timur T Amran SE di sela-sela gotroy (Jumat Bersih) di halaman Setdakab Aceh Timur di Idi, Jumat (10/5). Menurut Amran, gotroy merupakan keuneubah indatu (warisan nenek moyang-red) yang harus dilestarikan melalui berbagai kegiatan. Sebab, selain bermanfaat untuk kebersihan kantor juga dapat mempererat ukhwah islamiyah antara sesama umat Islam. “Bila perlu setiap SKPK ataupu acara tingkat kecamatan membuat kegiatan diawali dengan gotroy bersama dengan para staf. Sehingga ada halhal yang kecil bisa dilakukan secara bersama, tidak semuanya dengan upah,” kata Amran yang akrab disapa Ampon itu. Amran mengingatkan, para aparatur negara harus memperlihatkan sikap-sikap yang sifatnya memba-

Gayo Lues-andalas Beberapa titik jalan lintas menuju Kabupaten Gayo Lues mengalami longsor, seperti di lintasan Blangkejeren menuju Aceh Tegah tembus ke Medan, lintas Blangkejeren menuju Lukup, lIntas Blangkejeren menuju Aceh Tegah tembus Banda Aceh, dan lintas Blangkejeren menuju Aceh Barat Daya. Sapwan salah seorang warga Gayo Lues yang baru pulang dari Kota Cane, Jum'at (10/5) mengatakan, saat ini ada di beberapa titik jalan menuju Medan mengalami

ngun melalui berbagai ajang seperti gotroy. Lingkungan yang bersih membuat kita lebih siap dalam bekerja melayani masyarakat khususnya di Kabupaten Aceh Timur. “Kebersihan itu tidak perlu dibebankan kepada petugas kebersihan, kecuali di saat kerja sedang

menumpuk banyak dan perlu segera diselesaikan,” tuturnya. Gotroy yang berlangsung di halaman Setdakab, berlangsung tertib dan lancar yang dimulai sekitar puku 08.30-09:30 WIB. Gotroy usai apel pagi itu ikut bersama Sekda Aceh Timur Drs Bahrumsyah MM,

Asisten I, II dan III, para Kabag dan Kasubag serta seluruh staf Sekretariat Daerah (Sekda) Aceh Timur. “Kita harap masyarakat juga bisa meniru pesan gotroy ini, karena budaya tersebut mengandung berbagai hikmah di dalamnya,” tutup Amran. (MAD)

longsor. Seperti di daerah Agusen Kecamatan Blangkejeren, di Pungke Jaya Kecamatan Putri Betung, Jeret Onom serta di beberapa titik lainnya. "Curah hujan yang terlalu tinggi salah satu penyebab air dari gunung bersama lumpur turun ke badan jalan, sehingga jalan menjadi sempit, dan menyulitkan pengendara melintasinya. Bahkan bila kendaraan lewat berpapasan, terpaksa harus mundur supaya bisa ke pinggir jalan," katanya. Sedangkan Eko yang baru melintasi jalan dari Aceh Timur ke Gayo Lues menggunakan Jalan Pining mengatakan, saat ini di air putih tidak bisa lagi dilintasi kendaraan roda empat. Jalan itu sudah putus akibat amblas ke jurang, dan warga yang melintasi menggunakan kendaraan roda dua juga harus mendorong

kendaraannya. "Jalannya sekarang sangat berbahaya, kalau naik speda motor sendirian juga tidak bisa lewat karena harus didorong dulu. Selain di kawasan tersebut, beberpa titik jalan di daerah Uring mengalami jalan longsor dan amblas, hingga sekarang masih belum diperbaiki pemerintah," ungkapnya. Hal yang sama juga dikatakan Yudi, saat ia melintasi jalan Blangkejeren menuju Abdya terdapat beberapa lokasi jalan tertimbun longsor. Seperti di daerah Sekuelen, Teragun serta sebelum tiba ke perbatasan Abdya. Meski mengalami longsor, kendaraan roda dua masih bisa melintas. Dan kendaraan roda empat dipastikan tidak bisa tembus di musim penghujan ini. "Di jalan menuju Aceh Tegah yang tembus ke Banda Aceh sama

juga, mulai dari Rikit Gaib, Pantan Cuaca, hingga ke perbatasan Gayo Lues dengan Takengon, ada puluhan titik jalan amblas, longsor, serta batu gunung turun ke jalan," katanya. Ia berharap, dinas yang menangani perawatan dan pemeliharaan jalan jembatan tersebut dapat segera melakukan perbaikan. Serta menempatkan masing-masing satu alat berat di seputaran jalan yang sering terjadi longsor, sehingga setiap ada longsor bisa dengan cepat dilakukan perbaikan. "Jika hujan tak kunjung reda, kayaknya bakalan ada jalan yang putus total lagi. Sehingga trasportasi ke beberapa kota bakalan terputus. Untuk itu, saya menghimbau kepada masyarakat agar tetap berhatihati saat melintasi jalan yang rawan longsor," harapnya. (NUAR)

Belasan Rumah Rusak Diterjang Angin Kencang

andalas/usman cut raja

SHAL SHALAAT - Suasana jamaah masjid Al-Kautsar PT AAF sedang melaksanakan shalat Jum'at, kemarin. pengajian, ceramah termasuk dalam memperingati hari hari besar Islam tetap berlangsung seperti ketika PT AAF masih hidup. “Kami tidak ingin masjid ini ikut ditutup, itu sudah kesepakatan kami semua yang tinggal disekitar masjid ini,” tegas Tgk Yusri. Mengenai dengan jamaah, sebahagian dari mantan karyawan yang sekarang masih menempati rumah rumah dikompleks perumahan, sebahagiannya lagi dari kompleks perumahan BTN AAF dan warga sekitar. “Insya Allah, kita akan terus meramaikan dan menyampaikan syiar Islam di masjid yang megah ini,” ucapnya. Sementara Kadus AAF, Rohindono menyebutkan, dusun AAF meliputi kompleks perumahan karyawan dan kompleks perumahan BTN AAF yang didalamnya terdapat sekitar 500 unit rumah. Saat ini terutama rumah-rumah karyawan banyak yang sudah

andalas/mad

GOTONG ROYONG - Para PNS dalam lingkungan Setdakab Aceh Timur serius bergotong royong, dalam Program Jumat Bersih, di halaman Setdakab/Pendopo Bupati Aceh Timur di Idi, Jumat (10/5).

Empat Jalan Lintas Gayo Lues Longsor

PT AAF Tutup Kegiatan Masjid Al-Kautsar Tetap Hidup

Aceh Utara-andalas Perusahaan boleh tutup, masjid tidak boleh tutup. Hal ini disampaikan Imam Besar Masjid AlKautsar PT Asean Aceh Fertilizer (AAF) Krueng Geukueh, Aceh Utara Tgk H Yusri Syamsuddin menjawab andalas mengenai kondisi masjid tersebut setelah PT AAF tutup pada 1995 lalu. Bahkan kegiatan masjid tambah meningkat, kendati semua karyawan sudah terkena PHK. Usai shalat Jum’at (10/5), Tgk Yusri yang didampingi Rohindono, Kepala Dusun (Kadus) AAF desa Paloh Lada, Kecamatan Dewantara menjelaskan, tidak ada perobahan baik terhadap jamaah maupun kegiatan masjid. “Semua kegiatan keagamaan di masjid Al-Kautsar berjalan baik. Begitu juga terhadap jamaah shalat waktu tetap terisi hingga shalat subuh,” kata Tgk Yusri yang masih tetap sebagai imam besar. Dijelaskan, khusus terhadap kegiatan keagamaan yang meliputi

14

SKPK-Camat Diimbau Budayakan Gotong Royong

Pemkab Gayo Lues Bangun Beronjong di Lokasi Banjir Bandang Gayo Lues-andalas Pemerintah Daerah Kabupaten Gayo Lues mulai mengerjakan tuntutan warga empat desa, yang meminta dibangun tanggul penahan air atupun beronjong. Pasalnya, empat desa di Kecamatan Blangkejeren sering menjadi amukan Sungai Porang. Keempat desa itu adalah Desa Penampaan, Bukit, Bacang dan Kute Lintang, yang sering diterjang banjir bandang hingga air menghayutkan ternak serta menggenanggi perumahan warga sekitar sungai. "Sudah mulai dibagun beronjongnya," kata Kasim salah seorang warga Kota Lintang, Jum'at (10/5). Saat ini kata Kasim, satu unit alat berat sudah memperbaiki arah sungai yang sebelumnya menghantam areal persawahan warga. Dan kini, sungai tersebut sudah dikembalikan lagi ke tempatnya semula guna menghindari kerugian di masyara-

harian andalas | Hal.

hancur. Bahkan empat unit rumah direksi yang megah dan mewah juga semua sudah hancur. “Maklum sudah 10 tahun tidak pernah ditempati lagi,” ucap Kadus. Ditambahkan, saat ini ada 258 kepala keluarga (KK) yang mendiami kompleks perumahan AAF. Dari jumlah tersebut 130 KK merupakan mantan karyawan AAF selebihnya ada dari dosen beberapa universitas di Aceh, PNS dan TNI. Mereka ini menempati rumah dinas mantan karyawan PT AAF, ada karena sudah dibeli atau disewa dan ada juga yang menumpang. “Tidak ada masalah, semua mareka yang menempati rumah rumah tersebut terdata,” ujar Rohindono. Mengenai dengan penghuni yang menempati rumah-rumah dinas milik PT AAF tersebut sekarang ini, Ketua Tim Supporting, PT AAF, Ir Hendri Suhery dalam sebuah kesempatan kepada andalas mengatakan, akan dilakukan pendataan ulang. (UCR)

Banda Aceh-andalas Belasan unit rumah warga dari sejumlah desa di Kecamatan Johan Pahlawan Meulaboh, Kabupaten Aceh Barat, rusak berat dan ringan diterjang angin kencang serta sebagian warga sempat panik saat dilanda bencana itu, Jumat. Kepala Meulaboh Rescue Abdurrahman di Meulaboh, Jumat, menjelaskan angin kencang menyebabkan kerusakan pada atap rumah milik penduduk, namun sejauh ini belum diperoleh laporan adanya korban jiwa. "Peristiwa itu terjadi secara tiba-tiba dan sebagian warga sempat panik ditengah-tengah angin kencang yang disertai hujan," katanya menjelaskan. Disebutkan, atap rumah yang sebagian besar diterbangkan angin kencang itu terjadi di lorong Kuini, Desa Ujong Baroh Kecamatan Johan Pahlawan, tercatat sekitar 12 unit. Kemudian, di Desa Panggung Kecamatan Johan Pahlawan juga tercatat sekitar enam unit rumah penduduk terkena dampak angin kencang yang terjadi pukul 10.00 WIB. Anwar, warga Meulaboh mengatakan selain menimbulkan kepanikan sebagian penduduk, angin kencang yang disertai hujan deras juga mengakibatkan tali listrik terputus sehingga terjadi pemadaman arus di kota itu. Angin kencang dan hujan deras juga mengakibatkan atap sejumlah bangunan rumah toko di jalan Nasional Meulaboh tercampak hingga beberapa meter, namun tidak ada korban jiwa. Sementara itu, Edi Surya warga Suak Indrapuri Meulaboh juga menjelaskan peristiwa tersebut baru pertama kali dirasakannya dan mengerikan. (ANT)

andalas/suherman amin

SENSUS PER PERTTANIAN - Wakil Bupati Bireuen Ir H Mukhtar Abda didampingi Kepala Badan Pusat Statistik (BPS) Bireuen, seusai memberikan arahannya ketika menerjunkan 500 petugas Sensus Pertanian 2013 beberapa waktu lalu.

Petugas ST 2013 Harus Sopan dalam Melakukan Pendataan Bireuen-andalas Petugas sensus pertanian (ST) 2013 dalam perannya untuk memperoleh data harus sopan dengan dilandasi berpartisipasi aktifnya, agar kegiatan pendataan mendukung akurasi perencanaan pembangunan bidang pertanian tepat sasaran dan sensus pertanian 2013 dapat menghasilkan data berkualitas untuk pembangunan Kabupaten Bireuen ke depan. “Petugas sensus harus sopan dan santun saat melakukan sensus, sebab sensus pertanian ini merupakan sensus dasar yang harus dilaksanakan oleh Badan Pusat Statistik (BPS),” sebut Wakil Bupati Bireuen Ir H Mukhtar Abda MSi kepada andalas, kemarin sehubungan dengan diterjunkan ratusan petugas pelaksanaan sensus 2013. Menurutnya, tujuan utama ST 2013, untuk mendapatkan data statistik pertanian terkini yang lengkap dan akurat sebagai gambaran stuktur pertanian di Indonesia khususnya di Bireuen. Dalam kaitan tersebut, upaya mendapatkan kerangka awal yang dapat dijadikan landasan

guna memperoleh informasi tentang populasi usaha pertanian rumah tangga. Sebab sensus sangat penting kerena datanya akan dijadikan dasar dalam perencaanan pembanguan di sektor BPS yang akan digunakan untuk penetapan Dana Alokasi Umum (DAU). Sementara Kepala Badan Pusat Statistik (BPS) Bireuen, Nuriasma SP dalam laporannya mengatakan, BPS Bireuen telah sukses melakukan pendataan terhadap penduduk, sektor ekonomi serta terakhir adalah sensus pertanian. “Dalam kegiatan ST 2013, pihaknya menurunkan 500 petugas sensus di Kabupaten Bireuen siap melakukan tugasnya sejak dari tanggal 1-31 Mei 2013 dalam pendataan di setiap desa dalam Kecamatan. Sebab data ini sangat penting untuk melihat sektor pertanian di Bireuen,” ungkapnya. Dia berharap masyarakat menerima dan memberikan data yang benar kepada petugas sensus sehingga data yang diperoleh adalah data yang sebenarnya. (HERA)


SAMBUNGAN

Sabtu 11 Mei 2013

KPK Tidak Tutup Kemungkinan Periksa Boediono Sambungan dari Hal. 1 tertutup kemungkinan akan hal itu," ujar Bambang saat jumpa pers di gedung Komisi Pemberantasan Korupsi (KPK), Jakarta, Jumat (10/5). Saat menjabat sebagai Gubernur Bank Indonesia (BI), Boediono diduga memberikan surat kuasa kepada pejabat BI untuk memberikan fasilitas pendanaan jangka pendek (FPJP) ke Bank Century pada tahun 2008. Pada hari Selasa (16/4), anggota Tim Pengawas Bank Century DPR RI, Bambang Soesatyo, menyatakan bahwa fakta yang yang muncul berupa surat kuasa Gubernur Bank Indonesia (BI) kepada tiga pejabat BI dianggap sudah cukup alasan bagi KPK untuk memeriksa lagi mantan Gubernur BI Boediono yang kini Wakil Presiden RI. "Merespons fakta surat kuasa Gubernur BI kepada tiga pejabat BI saat itu, Komisi III DPR berencana memanggil Boediono. Jauh lebih penting adalah respons

KPK. Sudah barang tentu KPK harus mendalami lagi dokumen surat kuasa itu," kata Bambang Soesatyo di Gedung MPR/DPR/ DPD RI, Jakarta, Selasa (16/4). Dalam kasus ini, KPK baru menetapkan mantan Deputi Bidang IV Pengelolaan Devisa Bank Indonesia Budi Mulya sebagai tersangka pada tanggal 7 Desember 2012, sementara mantan Deputi Bidang V Pengawasan BI Siti Chodijah Fajriah dianggap bisa dimintai pertanggungjawaban hukum. Sedangkan terkait pemeriksaan Sri Mulyani, Bambang Widjojanto mengatakan bahwa hasil pemeriksaan tim penyidik Komisi Pemberantasan Korupsi terhadap Direktur Pelaksana Bank Dunia Sri Mulyani cukup memuaskan. "Kami tidak bisa menyampaikan apa isi pemeriksaan, tapi bisa dipastikan hasilnya sangat memuaskan," kata Bambang. Bambang menjelaskan bahwa menurut keterangan dari penyidik setelah melakukan peme-

riksaan terhadap dua saksi di Washington DC, AS, ada konfirmasi beberapa dugaan yang sebelumnya sudah diperkirakan oleh KPK. "Ini jelas akan menambah bobot pemeriksaan," tambah Bambang. Sri Mulyani Indrawati menjalani dua kali pemeriksaan di Kedutaan Besar Republik Indonesia di Washington DC, Amerika Serikat pada Selasa (30/4) dan Rabu (1/5) waktu setempat. Keterangan Sri Mulyani yang kini menjabat Direktur Pelaksana Bank Dunia itu dianggap dibutuhkan karena pernah menjabat Ketua Komite Kebijakan Sektor Keuangan (KKSK) yaitu komite pengambil keputusan pemberian fasilitas pinjaman jangka pendek (FPJP). Selain Sri Mulyani, Kepala Biro Bank Indonesia perwakilan di Amerika, Wimbo Santoso juga diperiksa sebagai saksi. Sekadar mengingatkan, pemberian pinjaman ke Bank Century bermula saat bank tersebut mengalami kesulitan likuiditas Oktober 2008.

Manajemen Bank Century lalu berkirim surat ke BI pada tanggal 30 Oktober 2008 untuk meminta fasilitas repo aset sebesar Rp1 triliun. Century tidak memenuhi syarat mendapatkan FPJP karena kesulitan likuiditas Century sudah mendasar akibat penarikan dana nasabah dalam jumlah besar terus-menerus. Rasio kecukupan modal (CAR) Century juga tidak mencukupi, atau 2,02 persen. Padahal, kata dia, syarat mendapat bantuan adalah CAR harus 8 persen. Audit Badan Pemeriksa Keuangan menyimpulkan Bank Indonesia tidak tegas terhadap bank milik Robert Tantular itu karena diduga mengotak-atik peraturan yang dibuat sendiri agar Century bisa mendapat FPJP dengan mengubah Peraturan Bank Indonesia Nomor 10/26/ PBI/2008 mengenai persyaratan pemberian FPJP dari semula CAR 8 persen menjadi CAR positif. BPK menduga perubahan itu

hanya rekayasa agar Century mendapat fasilitas pinjaman karena menurut data BI, posisi CAR bank umum per 30 September 2008 ada di atas 8 persen--10,39 hingga 476,34 persen--, dengan satu-satunya bank yang CAR-nya di bawah 8 persen, yaitu Century. BI akhirnya menyetujui pemberian FPJP kepada Century sebesar Rp502,07 miliar karena CAR Century sudah memenuhi syarat PBI. Namun, belakangan BI bahkan memberi tambahan FPJP Rp187,32 miliar sehingga total FPJP yang diberikan BI kepada Century Rp689 miliar. Posisi CAR Century ternyata sudah negatif 3,53, bahkan sejak sebelum persetujuan FPJP. Artinya, BPK menilai BI melanggar PBI No. 10/30/PBI/2008 yang menyatakan bank yang dapat mengajukan FPJP adalah bank dengan CAR positif. Selain itu, jaminan FPJP Century hanya Rp467,99 miliar atau hanya 83 persen dan ini melanggar PBI No 10/30/PBI/2008 mengenai jaminan kredit.(ANT/MA)

Pemilu 2014,Parpol Tak Boleh Pakai Uang Haram Sambungan dari Hal. 1 pidana. Itu termasuk pidana yang cukup berat," kata anggota KPU, Juri Ardiantoro, saat ditemui di Gedung KPU, Jakarta, Jumat (10/ 5). Juri mengatakan, KPU juga akan memastikan uang yang dipakai parpol bukan hasil dari pencucian uang. Salah satu caranya adalah dengan mengandalkan informasi masyarakat, dan melalui proses hukum. "Proses hukum yang membuktikan, dana-dana itu berasal dari dana yang tidak sah. Harus dipisah dari dana partai. Kalau sumber dari negara, tidak boleh bercampur," katanya. Juri mengatakan sejauh ini, KPU masih mencoba mewujudkan regulasi baru tentang laporan dana bacaleg parpol. KPU akan berkonsultasi dengan DPR dan segenap lapisan masyarakat.

"Kami harus tahu maksud pengaturan dana kampanye, original intent dari pembuat Undangundang apa, asal-usulnya gimana. Intinya ingin pengaturan dana kampanye," jelasnya. Dilokasi terpisah, Partai Keadilan Sejahtera menjamin menteri dari kader partai tersebut tidak menggunakan dana dan fasilitas negara saat pelaksanaan Pemilihan Umum 2014 dengan meminimalkan terjadinya konflik kepentingan kadernya. "Insya Allah kader kami di pemerintahan amanah dan tidak menggunakan dana negara untuk kepentingan partai," kata Ketua DPP PKS Indra kepada Antara di Jakarta, Jumat kemarin. Ia mengatakan partainya sudah berkomitmen agar kadernya tidak rangkap jabatan menjadi pejabat publik ketika menjadi pengurus partai. Hal itu, menurut dia, sudah

ditunjukkan sejak tahun 1999 untuk meminimalkan adanya konflik kepentingan pengurus partai ketika menjadi pejabat negara. "Misalnya ketika Pak Hidayat Nurwahid menjadi Ketua MPR, maka beliau langsung mundur jadi Presiden PKS begitu juga Pak Tifatul, Pak Anis dan masih banyak yang lain. Kami ingin meminimalkan adanya konflik kepentingan," ujarnya. Menurut dia, langkah tersebut juga dilakukan di tingkatan daerah, misalnya, Ketua DPW PKS ketika menjadi gubernur maka harus mengundurkan diri. Langkah tersebut merupakan bukti konkret partai dalam menjaga integritas politik. "Karena kami sudah 'menghibahkan' kader partai untuk mengabdi kepada bangsa dan negara," katanya. Untuk itu, menurut dia, PKS

mengusulkan adanya revisi Undang-undang Nomor 42 tahun 2008 tentang Pemilihan Presiden dan Wakil Presiden agar pejabat negara tidak rangkap jabatan dalam partai politik. Karena apabila tidak diatur mengenai rangkap jabatan itu, kepentingan politiknya akan sangat dominan. Sebelumnya Direktur Lembaga Pemilih Indonesia (LPI) Boni Hargens menilai menteri aktif dari kalangan partai politik yang mendaftar menjadi calon legislatif akan berpotensi menyahgunakan kewenangannya untuk kepentingan pribadi dan partainya. "Menteri menjadi caleg sangat tidak etis karena mereka telah diangkat untuk mengurusi pemerintahan dan melayani rakyat," kata Boni dalam diskusi bertajuk "Potret Mutu Caleg Parpol Peserta Pemilu 2014" di Jakarta, kemarin. Dia mengatakan apabila menteri tersebut menjadi caleg ada

dugaan mereka memanfaatkan fasilitas pemerintahan untuk kepentingan partai dan pribadinya. Menurut dia, menteri juga bisa mengalokasikan berbagai program kementeriannya ke daerah pemilihan atau wilayah yang merupakan basis dukungan partainya. Dalam catatan LPI ada 10 orang menteri aktif yang menjadi caleg dan paling banyak berasal dari Partai Demokrat. Mereka adalah EE Mangindaan (Menteri Perhubungan), Syarif Hasan (Menteri Koperasi dan UKM), Amir Syamsudin (Menkumham), Jero Wacik (Menteri ESDM), dan Roy Suryo (Menpora). Dari PKS ada Suswono (Menteri Pertanian), Tifatul Sembiring (Menkominfo). Lalu dari PKB, Muhaimin Iskandar (Menakertrans), Helmi Faizal Zaini (Menteri PDT) sedangkan dari PAN adalah Zulkifli Hasan (Menteri Kehutanan). (IN/ANT/BS/MA)

Personel Brimobdasu Tewas Dianiaya Sambungan dari Hal. 1 Mendapatkan informasi itu, dua personel Satuan Brimob Polda Sumut mendatangi lokasi yang disebutkan untuk memeriksa laporan dari warga tersebut. Ketika tiba di lokasi, dua personel Satuan Brimob Polda Sumut tersebut menemukan Briptu Robert Marisi Lokot Parulian Silaen sudah tergeletak dengan kondisi babak belur seperti gigi yang rontok, tulang rahang patah, dan luka di bagian belakang kepala. Di lokasi kejadian, dua personel Satuan Brimob Polda Sumut itu tidak menemukan sepeda motor, dompet, dan telepon genggam Briptu Robert Marisi

Lokot Parulian Silaen. Namun di lokasi tersebut, ditemukan sebuah kayu dengan ukuran tongkat bisbol yang digunakan OTK untuk menganiaya personel Satuan Brimob Polda Sumut itu. Setelah mengetahui Briptu Robert Marisi Lokot Parulian Silaen telah tewas, jenazah personel Satuan Brimob Polda Sumut tersebut dibawa ke RS Bhayangkara untuk proses otopsi dan visum et repertum. Setelah proses otopsi dan visum et repertum, jenazah Briptu Robert Marisi Lokot Parulian Silaen dibawa untuk disemayamkan di rumah duka di kawasan Jalan Gatot Subroto Medan. Menurut Heru, pihaknya telah

membentuk tim gabungan Polda Sumut dan Polresta Medan untuk mengusut peristiwa penganiayaan yang menewaskan personel Satuan Brimob Polda Sumut tersebut. Pihaknya telah memeriksa empat saksi yang mengetahui peristiwa tersebut yang terdiri dari warga dan dua personel Satuan Brimob Polda Sumut yang menjemput jenazah Briptu Robert Marisi Lokot Parulian Silaen ke Jalan Sei Serayu. Disebabkan masih dalam penyidikan, pihaknya belum mengetahui pelaku dan motif penganiayaan yang menewaskan personel Satuan Brimob Polda Sumut itu. "Mohon didoakan supaya pelaku cepat ditangkap," katanya.(THA/STARBERITA.COM/ANT/MA)

Buru Pelaku, Poldasu Bentuk 5 Tim Sambungan dari Hal. 1 pelaku. Polresta Medan saat ini melakukan pemeriksaan kepada beberapa orang saksi yang berada di TKP saat kejadian itu berlangsung. Informasi yang diperoleh, ada empat orang saksi dan selanjutnya terus diperdalami lagi dari saksisaksinya lainnya Dilokasi terpisah, para saudara dan kerabat berdatangan ke rumah duka Briptu Robert Marisi

Lokot Parulian Silaen di Gang Sepakat Jalan Gatot Subroto Km 7,5 Medan-Binjai. Mereka menunggu jenazah di rumah duka. Sementara pihak forensik Polda Sumut masih melakukan outopsi di RS Bhayangkari Polda Sumut. Briptu Robert Marisi Lokot Parulian Silaen meninggalkan seorang istri D Br Marpaung, dan tiga anak yakni Agus, Nehan Ridofika Silaen, dan Enjel Silaen. (THA/STARBERITA.COM/ANT/IN/MA)

Dua Kali Operasi, Aswin Akhirnya Meninggal Sambungan dari Hal. 1 berkata lain, kondisi kesehatan Aswin drop (menurun). Kasubbag Humas Sairi M Saragih menerangkan, saat itu tim medis sudah berupaya untuk menstabilkan kondisi pasien. Namun, kondisi tubuhnya sudah banyak yang bermasalah seperti ginjal, porporasi usus akibat benturan saat tabrakan tersebut. “Selain itu, pasien juga terlalu lama mendapatkan perawatan medis saat terjadi tabrakan tersebut, sehingga pasien banyak kehilangan darah dan cairan. Selain ginjal dan ususnya yang bermasalah, banyak lagi anggota tubuhnya yang bermasalah,” katanya. Hamdani abang Aswin menuturkan, Kamis (9/5) malam, Aswin sempat sadarkan diri dan sempat berbincang-bincang dengan keluarganya. Bahkan, Aswin sempat minta minum. "Dia minta minum, saya berikan minum satu gelas," ujarnya.

Namun, Jumat (10/5) sekira pukul 02:00 WIB dinihari, kondisi korban kritis dan dokter coba memberikan pertolongan. Malang, setengah jam kemudian, korban dinyatakan meninggal dunia oleh dokter yang menanganinya. Sebelumnya Sairi mengatakan, tingkat kesadaran pasien atas nama Irfan (42) yang masih menjalani perawatan intensif kondisinya normal. “Namun dokter masih melakukan pemeriksaan terhadap susunan gigi Irfan. Pasien ditangani oleh dokter bedah syaraf,” ujar Sairi. Sementara satu wartawan yang juga menjadi korban dalam peristiwa tersebut Bambang juga masih dirawat di RSU Sari Mutiara. Dedy abang Bambang menuturkan kalau kondisi adiknya sudah normal dan direncanakan pulang hari Senin nanti. Kembali ke Almarhum M Aswin, selanjutnya jenazah dibawa ke rumah duka di Jalan Bangkatan persisnya di belakang RS Perkebunan Bangkatan dan

RS Tentara Kesrem Binjai. Lalu jenazah korban pun dishalatkan di Masjid Al Ikhlas MTsN Binjai, dan selanjutnya dimakamkan di Pekuburan Muslim Rambung, persisnya di belakang Gedung Olah Raga (GOR) Binjai. Proses pemakaman jenazah turut dihadiri para keluarga, tetangga, masyarakat, para jurnalis dan juga Kapolresta Binjai, AKBP Musa Tampubolon. Galang Aksi Solidaritas Para insan pers yang bertugas di wilayah Binjai dan Langkat menggalang aksi solidaritas dengan mengumpulkan bantuan sukarela untuk para jurnalis yang menjadi korban kecelakaan lalu lintas tersebut. Menurut Deva Armaya, (wartawan TVRI), Jumat (10/5), insiden tabrakan maut itu memang tidak bisa dilupakan begitu saja. Sebab setelah menewaskan Didi Didi Sayahputra (TV One), juga ikut

merenggut M. Aswin “ Ya, kami pantas berduka, sebab sudah dua orang rekan kami meninggal dunia akibat kecelakaan tersebut. Apalagi, rekan kami yang lain, Irfan Purba (wartawan Trans TV) masih terbaring di RS H. Adam Malik,” ujarnya. Deva menambahkan, rasa solidaritas rekan-rekan seprofesi bangkit untuk meberikan bantuan. Positifnya, bantuan yang diberikan tidak dikoordinir. “Ini semua keinginan temanteman mengingat besarnya kebersamaan yang telah terjalin selama ini,” ujar Deva. Lebih jauh dikatakan Deva, aksi solidariras yang sudah dilakukan akan terus berlangsung. Sebagian bantuan sudah di serahkan kepada para korban, dan selanjutnya aksi solidaritas ini akan terus dilakukan untuk meringankan beban para korban. “ Meski bantuan yang diberikan tidak besar, tapi inilah

artinya berteman. Besar atau kecil bukanlah ukuran, tapi ini semua adalah demi rasa kebersamaan dan solidaritas semata. Untuk itu, mari kita do’akan semoga rekan kita yang masih menjalani perawatan cepat sembuh hingga dapat beraktifitas dan bekerja kembali. Buat para keluarga, semoga tabah menghadapi cobaan ini,” ujarnya lagi. Hal senada dikatakan Darwis Sinulingga, wartawan Pos Metro Medan sekaligus Koordinator Liputan (Korlip) Pos Metro Langkat- Binjai. Dikatakannya, shilaturahmi dan kekeluargaan antar wartawan di Binjai dan Langkat memang tinggi dan patut dibanggakan. “ Ya, aksi solidaritas ini memang layak dilakukan, dan rekan-rekan wartawan dari Langkat juga melakuan aksi solidaritas untuk para korban, sebab wartawan di kedua daerah ini memang sudah saling mengenal dan sudah seperti keluarga,” ujarnya. (BD)

harian andalas | Hal.

15

Memburu Gelar Harapan Sambungan dari Hal. 1 Ketiga pemain ini tidak diragukan lagi dalam urusan mencetak gol. Sedang Wigan berharap pada ketajaman Paolo Di Santo dan striker muda Callum McManaman. Bagi Man City gelar ini merupakan satusatunya harapan untuk meraih Trophy setelah musim ini kalah bersaing dengan Manchester United di kompetisi EPL. Skuad Roberto Martinez yang kalah kelas dengan The Citizens membuat para pecinta bola lebih berpihak pada anakanak asuh Mancini. The Latics lolos ke final FA Cup setelah mengalahkan Milwall 2-0. Sedangkan Man City mengkandaskan Chelsea dengan skor 2-1. Di lini tengah Mancini akan menurunkan duet David Silva dan Samir Nasri untuk menggempur The Latics. Dua gelandang lincah ini akan disupport oleh Yaya Toure Gelandang serba bisa asal Pantai Gading ini sering mencetak gol-gol krusial bagi The Citizens. Sedang untuk posisi penjaga gawang akan dipercayakan kepada Costel Pantilimon. Kiper kedua Manchester City ini tampil brilian kala menghadapi Chelsea di Semifinal FA Cup. Berkali-kali Pantilimon menggagalkan sejumlah peluang emas yang dimiliki The Blues. Roberto Mancini mengungkapkan laga melawan West Bromwich Albion dinihari tadi merupakan laga pemanasan jelang final Piala FA melawan Wigan Athletic. Mancini mengungkapkan laga tersebut akan

menjadi pertimbangannya untuk menentukan skuat yang akan diturunkan di Wembley pada akhir minggu nanti. Saya masih belum memutuskan tim final Piala FA saya. Kami akan membicarakannya nanti. Namun, Mancini sudah memastikan Joe Hart tak akan bermain di final Piala FA itu. Posisi kiper akan diberikan kepada Costel Pantilimon. Gelandang serang Wigan Athletic Shaun Maloney membicarakan peluang timnya di final Piala FA nanti, menghadapi Manchester City di Wembley. Ia yakin The Latics mampu merengkuh kemenangan atas lawannya itu. Saat ini, Wigan masih berjuang di zona degradasi Liga primer Inggris dan selalu dikalahkan City dalam tujuh pertemuan terakhir. Namun Maloney tetap optimistis dengan peluang timnya untuk mampu mengejutkan pasukan Roberto Mancini. Memenangi trofi di sebuah klub seperti ini bukanlah keinginan awal kami di awal musim, tetapi ketika laga demi laga dimainkan, kami semakin tertarik [dengan trofi Piala FA]. Ketika sudah mencapai jarak untuk mencapainya, kami harus mulai yakin. Kami adalah tim bagus dan saya pikir kami mampu mengalahkan tim manapun. Kami harap itu terjadi di final Piala FA. Manajer kami selalu mengajarkan bahwa kami harus mencoba dan menikmati pertandingan. (NET)

Tim Densus 88 Tak Temukan Terduga Teroris Sambungan dari Hal. 1 dengan Kapolres Bandar Lampung Komisaris Besar Nurochman mendobrak paksa pintu rumah, karena saat itu dalam kondisi terkunci gembok. Mereka kemudian masuk dan melakukan penggeledahan. Namun, pada penggerebekan kedua ini, Densus 88 juga tidak mendapati pemilik rumah yang diduga didiami Solihin dan istrinya. Tapi polisi berhasil mengamankan puluhan barang bukti berupa buku-buku jihad dan sebuah pelat nomor kendaraan. Pelat nomor kendaraan itu diduga digunakan saat merampok sebuah Bank BRI di kawasan Pringsewu Lampung beberapa waktu lalu. Sekitar Rp400 juta raib saat perampokan tersebut. "Uangnya untuk membiayai aksi jaringan terorisme," kata Kapolresta Bandar Lampung Komisaris Besar Nurochman. Aksi ini sempat menjadi pusat perhatian warga sekitar, karena lokasi penggerebekan kedua berada di sebuah gang sempit padat penduduk. Eka, yang merupakan tetangga terduga teroris mengaku mengenal penghuni rumah itu sebagai tukang sablon di daerah Gedong Tataan, Pesawaran, Lampung.

Sebelumnya, sejak Selasa (7/ 5) hingga Kamis (9/5), Detasemen Khusus 88 Antiteror Polri meringkus 20 terduga teroris di sejumlah lokasi berbeda. Sebanyak tujuh di antaranya tewas ditembak. Para tersangka diduga teroris ini pernah melakukan aksi perampokan di Bank Rakyat Indonesia (BRI) di tiga kota. "Perampokan yang berhasil dilakukan yakni kantor BRI di Batang berhasil mengambil Rp790 juta, BRI Grobokan berhasil mengambil Rp630 juta dan BRI Lampung berhasil mengambil Rp460 juta. Serta percobaan pembakaran Pasar Glodok, Jakarta," kata Kepala Biro Penerangan Masyarakat (Karo Penmas) Divisi Hubungan masyarakat (Humas) Polri, Brigjen Pol Boy Rafli Amar di Jakarta, kemarin. Dikatakannya, penggerebekan teroris di Bandung dan Jakarta, polisi berhasil menyita modal teroris sebesar Rp 36 juta. Awal penangkapan para terduga teroris tersebut, sambung Boy Rafli, pertama Densus 88 meringkus lima terduga teroris di kawasan Jakarta dan Tangerang Selatan. Mereka adalah Faisal alias Boim, Endang, Agung, Agus widharto, dan Iman. (VI/IN/BS/MA)

17 Hari Terkubur, Wanita Selamat Sambungan dari Hal. 1 Tim penyelamat menarik Reshma dari basement gedung sembilan tingkat yang runtuh itu Jumat sore. Reshma dalam keadaan sangat lemah, tapi secara umum kondisinya baik, walaupun sudah 408 jam terkubur. Sesaat setelah diselamatkan, Reshma diberi biskuit dan air minum. Dia lalu dilarikan ke rumah sakit militer di Savar. Seorang tim penyelamat mengisahkan penemuan tersebut. "Setelah kami mengumumkan akan menghancurkan reruntuhan, kami teriak apakah ada orang yang hidup di dalamnya, lalu kami mendengar rintihan,"

kata sumber, dilansir The Daily Star. Tidak semua seberuntung Reshma. Sebelumnya seorang wanita bernama Shaheena juga ditemukan selamat pada 28 April lalu setelah lebih dari 100 jam terkubur. Namun, tim penyelamat sulit mengeluarkannya. Akhirnya, beberapa orang di antaranya mereka memasuki terowongan di dalam reruntuhan untuk menarik Shaheen. Ketika tim penyelamat berusaha memotong besi yang mengganjal wanita itu dengan gergaji mesin, percikan api menyebabkan kebakaran. Tim harus menarik diri dan kembali setelah api padam. (VI/BS/MA)


Bhinneka

II

Hal. Sabtu, 11 Mei 2013

Ir Leo Nababan:

Kegagalan Pengkaderan Rusak Mental Bangsa Medan-andalas Salah satu faktor penyebab rusaknya mental bangsa Indonesia belakangan ini akibat tidak jalannya sistem pengkaderan partai politik (parpol). Hal itu membuat siapa saja yang bukan anggota partai bisa menjadi calon legislatif hanya dengan bermodalkan uang semata. “Jadi, akan lebih parah lagi yang buat bangsa ini rusak yakni tak adanya sistem pengkaderan di parpol. Makanya pengkaderan itu kunci utama majunya suatu bangsa,” cetus Wakil Sekjen DPP Partai Golkar Ir Leo Nababan kepada wartawan setibanya di Bandara Polonia Medan, Jumat (10/5) siang. Disebutkan, tidak adanya sistem pengkaderan ini akan membuat rekrutmen kader yang secara tiba-tiba seperti pencalegan saat ini. “Kita bukan ngambil tiket untuk nonton bioskop atau ujug-ujug, tapi menempatkan kader sebagai calon pemimpin. Kader harus punya rekam jejak (track record) yang jelas. Karena ini untuk membangun bangsa dan negara,” ucap Leo Nababan. Ketua Korprov Partai Golkar Sumut ini menilai caleg juga jangan pula seperti Indonesia Idol yang hanya mendaftar kemudian mendapat nomor urut tanpa memili-

ki kontribusi terhadap partainya. “Lalu masuk jangan menjadi caleg seperti Indonesia Idol mendaftar dapat nomor segini,” imbuhnya. Leo membandingkan antara para anggota dewan yang memiliki background sebagai aktivis dengan yang karbitan sangat berbeda dalam hal kinerja. Menurutnya, mereka yang memiliki pengalaman sebagai aktivis lebih tahan lama dalam rapat yang sering digelar oleh anggota dewan. “Kami tahu sebagai aktivis tahan dalam rapat beda dengan yang lain,” tegasnya. Leo mengimbau masyarakat harus lebih jeli dan selektif terhadap para caleg. Penilaian terhadap track record menjadi poin penting mengingat para caleg ini nantinya akan mengabdi kepada masyarakat. “Masyarakat harus menilai track record para caleg di mana pernah mengikuti kegiatan kemasyarakatan atau organisasi yang bersinggungan dengan masyarakat,” cetusnya.

Ir Leo Nababan

Agar pemilih tidak terkecoh dengan calon legislatif (caleg) yang diajukan parpol secra ujug-ujug tersebut, Leo Nababan yang juga Caleg DPR RI dari Sumut I ini meminta media menyampaikan rekam jejak semua caleg yang disodorkan dan direkrut secara tibatiba itu, demi melahirkan legislatif dan eksekutif yang

berkualitas dan pro rakyat. “Saya minta kepada wartawan, untuk menyampaikan rekam jejak para caleg, agar masyarakat tahu. Agar kualitas calon yang akan menempati kursi DPR nanti, benarbenar berkualitas,” tandasnya. Sedangkan banyaknya caleg ganda atau yang terdaftar sebagai bakal calon legislative

sementara yang telah diajukan parpol ke Komisi Pemilihan Umum (KPU), Leo menegaskan di partainya tidak terjadi. “Di Golkar tidak ada caleg ganda, tidak ada itu, karena Golkar mempunyai data base. Selain itu, pengkaderan di Golkar juga berjalan, sehingga merekrut caleg pun kader harus antre,” pungkasnya. (RIL)

Krisis Kemanusiaan di Myanmar, Formasi Nyatakan Sikap Medan-Andalas Masyarakat Buddhis dan seluruh elemen organisasi Buddhis yang sangat mengutamakan perdamaian antar umat beragama menyatakan sikap terkait dengan peristiwa yang terjadi

di Myanmar. Dalam pernyataan sikap yang digelar baru-baru ini di Restoran Lucky King Jalan Thamrin Medan, Forum Masyarakat Buddhis (FORMASI) menyampaikan rasa prihatin yang sangat mendalam atas

terjadinya krisis kemanusiaan yang menimpa etnis Rohingya di Negara bagian Rakhine pertengahan tahun lalu dan umat Muslim di Burma Tengah dan Utara Rangoon. Formasi juga mengutuk

segala tindakan kekerasan yang dilakukan terhadap umat muslim Rohingya Myanmar dan mendesak pihak berwenang di Myanmar, untuk melakukan penyelidikan secara cermat dan tepat agar dapat segera menyelesaikan konflik yang ada. Selain itu, Formasi juga mengimbau untuk segera menghentikan segala bentuk tindakan kekerasan terhadap umat Muslim Rohingya di Myanmar. Bahwa tindakan kekerasan yang terjadi di Myanmar dapat digolongkan tindakan Genoside dan anti Islam Myanmar serta pelanggaran terhadap Hak Azasi Manusia. Dalam pernyataan sikap yang ditandatangani sejumlah Tokoh Agama Sumut itu, juga meminta oknum Biksu atau yang menggunakan atribut Biksu di Myanmar menghentikan tindakan pembantaian Muslim Myanmar. Mereka juga menghimbau kepada Pemerintah Myanmar agar krisis kemanusiaan yang terjadi segera dihentikan. Pernyataan sikap dengan tembusan ke sejum-

PERNYATAAN SIKAP-Sejumlah Tokoh Agama Buddha yang tergabung dalam Formasi menyatakan sikap, terkait dengan peristiwa yang terjadi di Myanmar. Pernyataan sikap itu digelar di Restoran Lucky King Jalan Thamrin Medan, baru-baru ini. (andalas/siong)

lah instansi pemerintah, kepolisian hingga ke Presiden Republik Indonesia itu dihadiri Anggota DPD RI asal Sumut, Parlindungan Purba. Adapun sejumlah Tokoh Agama yang menandatangani pernyataan sikap tersebut diantaranya: Perwakilan Umat Buddha Indonesia (Walubi) UP Ir Sutopo, Majelis Buddhayana Indonesia (MBI) UP Densi Ginting SAg, Majelis Agama Buddha Mahayana Indonesia (Majabumi) Pdt Solihin Chandra, Majelis Agama Buddha Theravada Indonesia (Magabudhi) PMd, Burhan Bhattiphalo, Majelis Agama Buddha Mahayana Indonesia Tanah Suci (Majabumi Tanah Suci) Pdt Daslim BSc, Majelis Pandita Buddha Maitreya Indonesia (Mapanbumi) Pdt Satya Vira SPd B, Generasi Muda Buddhis Indonesia (Gemabudhi) PMdy Drs Wong Chun Sen Tarigan, Forum Kepemimpinan Pemuda Buddhis Tamil Indonesia (FKPBTI) Selwe Raja dan diketahui oleh Anggota DPRD Sumatera Utara Brilian Moktar SE MM. (SIONG)

MIMBAR AGAMA BUDDHA Oleh : Pdt DM Peter Lim SAg MBA MSc

Hidup Adalah Perjuangan yang Harus Dimenangkan Anibbindiyakârissa–Sammadattho vipaccati : Bekerjalah terus, pantang mundur; hasil yang diinginkan niscaya akan terwujud sesuai dengan cita–cita. KHUDDAKA NIKAYA, JATIDAKA I: 2444 Dahulu kala di negeri Skonlandia, ada seorang raja bernama Bruce. Dia sudah enam kali memimpin pasukannya menuju medan perang melawan sang agresor (* Penyerang) dari England, namun selama enam kali pertempuran itu, pasukannya selalu babak belur dihajar oleh musuh sehingga terpaksa mengalami kekalahan dan melarikan diri ke hutan. Akhirnya, dia sendiri juga bersembunyi di sebuah gubuk kosong di dalam hutan belantara. Suatu hari, hujan turun dengan derasnya, air hujan menerobos dari atap rumah yang bocor mengenai muka Bruce sehingga dia terbangun dari tidurnya. Sesaat dia merenungi nasibnya yang malang karena tidak dapat

mengalahkan musuh, walaupun dia telah mengerahkan segala daya upaya. Semakin dia memikirkan hal ini, hatinya semakin pedih dan hampir putus asa. Pada saat itu, mata Bruce menatap ke atas balok kayu yang melintang diatas kepalanya, disana ada seekor laba–laba sedang merajut sarangnya. Dia dengan seksama memperhatikan gerak gerik laba–laba tersebut, dihitungnya usaha si laba–laba yang telah enam kali berturut–turut berusaha sekuat tenaga mencoba mengaitkan salah satu ujung benang ke balok kayu yang berada di seberangnya, namun akhirnya gagal juga. “Sungguh kasihan makhluk kecil ini” kata Bruce, “Seharusnya kau menyerah saja...!” Namun, sungguh diluar dugaan Bruce, walaupun telah enam kali si laba–laba gagal mengaitkan ujung benangnya, dia tidak lantas putus asa dan berhenti berusaha, dia coba lagi untuk yang ke tujuh kalinya dan kali ini dia berhasil. Melihat ini se-

mua, Bruce sungguh merasa kagum dan lupa pada nasib yang menimpa dirinya. Bruce akhirnya berdiri dan menghela napas panjang, lalu dengan lantang dia berteriak : “Aku juga akan bertempur lagi untuk yang ke tujuh alinya...!” Bruce akhirnya benar–benar mendapatkan semangatnya kembali, dia segera mengumpulkan dan melatih lagi sisa–sisa pasukannya, lalu mengatur strategi dan menggempur lagi pertahanan musuh dan dengan susah payah serta perjuangan yang tidak kenal menyerah, akhirnya Bruce berhasil mengusir pasukan musuh dan merebut kembali tanah airnya. Âsiæsetheva puriso–Na nibbindeyya paóòito–Passâmi vohaæ attânaæ–Yathâ icchiæ tathâ ahu : Hendaklah berharap terus. Orang bijak tidak seharusnya putus asa. Saya telah menyaksikan dengan mata (kepala) sendiri: Apa yang saya harapkan tercapai sesuai dengan cita–cita. KHUDDAKA NIKAYA,

JATIDAKA II: 450. Hidup adalah perjuangan yang harus dimenangkan. Apapun yang terjadi dan dialami, sikapi dengan bijaksana, pantang menyerah serta tidak lari dari kenyataan/realita. Segala sesuatunya, pasti ada sebab musabab. Segera cari tahu pokok permasalahannya dan segera pula dituntaskan setelah diketemukan solusinya. Tidak akan ada permasalahan yang tidak bisa dipecahkan atau dituntaskan dalam hidup ini. Sejauh mampu menyikapinya dengan semangat dan bijaksana maka semua permasalahan akan bisa ditangani. Menyerah dengan kondisi yang dialami, secara tidak langsung kita telah menvonis bahwa diri kita adalah THE LOSES : PECUNDANG. Ini sama ibaratnya dengan bunga yang layu sebelum berkembang. Seyogianya semakin banyak tantangan/rintangan yang dijumpai, semakin termotivasi pula untuk menyelesaikannya. Tipe THE WINNER : PEMENANG akan selalu menghadapi apapun yang ter-

jadi dengan semangat/pantang menyerah, sabar dan bijaksana. Semua kondisi/keadaan, apakah keesokan harinya atau lusa akan menjadi baik atau tidak, semuanya kitalah yang menentukannya. Selamat berjuang dan semoga sukses meraih apa yang telah dicita–citakan. By Dharma should one lead one's life and not embrace corrupted means. For one who lives a Dharma life dwells in peace here and hereafter. “Tempuhlah kehidupan benar, dan janganlah menjalani kehidupan salah. Mereka yang melaksanakan Dhamma niscaya akan hidup berbahagia di dunia ini maupun di dunia mendatang”.LOKA VAGGA XIII : 169. YO DHAMMAM DESESI ADIKALYANAM MAJJHEKALYANAM PARIYOSANAKALYANAM TI : Dhamma itu indah pada awalnya, indah pada pertengahannya dan indah pada akhirnya. Sabbe satta sabba dukkha pamuccantu–Sabbe satta bhavantu sukhitata : Semoga semua makhluk hidup terbebaskan dari derita dan semoga semuanya senantiasa berbahagia,... sadhu,... sadhu,... sadhu,...

Kadis Kesehatan:

Jabatan Bukan Suatu Rezeki Aceh Timur-andalas Permasalahan kesehatan bukanlah kebutuhan yang bisa ditunda-tunda, apalagi saat ini program kesehatan merupakan program yang paling mendasar dalam kemajuan suatu daerah. Karena hal tersebut tidak terlepas dari kesehatan masyarakat dan kesehatan Lingkungan. Hal itu dikatakan Kepala Dinas Kesehatan Kabupaten setempat Kamarullah SKM MSi pada saat Pengambilan Sumpah Jabatan Pejebat Eselon IV di lingkungan Dinas Kesehatan Kabupaten itu, Rabu (8/5) di Aula Dinkes tersebut. Lebih lanjut beliau meminta kepada pejabat yang dilantik untuk bergerak cepat dalam melaksanakan tugas. “Bagi saudara-saudara yang terpilih pada hari ini jangan pernah menganggap jabatan ini sebagai rezeki. Sikapilah jabatan ini sebagai sebuah tanggung jawab, amanah dan kepercayaan untuk itu saya berharap bagi pejabat yang baru dilantik untuk bergerak cepat melayani masyarakat,” tegasnya. Pada kesempatan tersebut Kadis Kesehatan Aceh Timur Kamarullah melantik 32 Pejabat Eselon IV di lingkungan Dinas Kesehatan Aceh Timur, 9 diantaranya mendapatkan promosi jabatan dan 5 orang masingmasing diperbantukan pada Dinas Kesehatan, Rumah Sakit Umum Daerah dan Badan Kepegawaian Pendidikan dan Pelatihan Kabupaten Aceh Timur. Kesembilan pejabat yang mendapatkan promosi jabatan Eselon IV di Lingkungan Dinas Kesehatan Kabupaten Aceh Timur adalah, Mukti (Pj. Kasi Pengendalian Wabah dan Bencana pada Dinas Kesehatan), Taufiq Sandra SKM MPid (Pj. Kasi Pendidikan dan Pelatihan pada Dinas Kesehatan), Habsah (Kepala UPT Pelayanan Kesehatan Masyarakat Perkebunan Inti Kabupaten Aceh Timur), Muzakir (Pj. Kepala UPT Pelayanan Kesehatan Masyarakat Nurussalam), Rusni (Kepala UPT Pelayanan Kesehatan Masyarakat Idi Timur), Jafar (Kepala UPT Pelayanan Kesehatan Masyarakat Matang Pudeng), Hamamah, AMK (Kasubbag Tata Usaha UPT Pelayanan Kesehatan Masyarakat Madat), Megawati, AMK (Kasubbag Tata Usaha UPT Pelayanan Kesehatan Masyarakat Darul Falah) dan Laila Fitri, SKM (Kasubbag Tata Usaha Pelayanan Kesehatan Masyarakat Darul Aman). Sedangkan selebihnya adalah pejabat lama yang dirotasi tempat tugasnya. Hadir dalam kesempatan tersebut, Kepala Badan Kepegawaian Pendidikan dan Pelatihan, Bustami SH MA, Kepala Rumah Sakit Rehab Medik dr Alamsyah Syahrul SP RM, Direktur RSUD Idi dr Munawwir dan staf pada Dinas Kesehatan tersebut. (MAD)

10 Bacaleg di Bireuen Tak Mampu Baca Alquran dengan Baik Bireuen-andalas Tes uji baca Al Quran yang dilaksanakan Komisi Independent Pemilihan (KIP) Kabupaten Bireuen di Masjid Agung selama dua hari sebagai salah syarat Bacaleg dari 15 Parpol (12 Parnas dan 3 Parlok) untuk anggota DPRK Bireuen dan bisa mengikuti Pemilu 2014 berakhir. Jumlah peserta Bacaleg yang seharusnya 517 sebagaimana terdaftar sebelumnya untuk 6 Daerah Pemilihan (Dapil) Kabupaten Bireuen dari 15 Parpol ternyata tidak seluruhnya hadir, bahkan dikabarkan ada yang tidak melaporkan kepada panitia kenapa mereka tidak hadir. Mursal dari KIP Bireuen sebagai petugas pendataan peserta Bacaleg di Masjid Agung Bireuen kepada Andalas menyebutkan, mengakui dalam pelaksanaan uji coba baca AlQuran ada yang tgidak hadir. Dijelaskan, sebanyak 13 Bacaleg yang diusung dari Parpol di Kabupaten Bireuen tidak hadir. Dari 13 Bacaleg yang tidak hadir itu 6 di antaranya tidak hadir namun dikuatkan dengan adanya pemberitahuan serta ada surat keterangan, sedangkan 7 lainnya tidak jelas karena tidak ada keterangan apapun. “Tiga belas Bacaleg yang tidak hadir namun 6 di antaranya ada pemberitahuan dan enam lainnya tidak jelas, sehingga total Bacaleg yang mengikuti uji baca AlQuran sebanyak 494 orang,“ katanya. Sementara Ketua KIP Kabupaten Bireuen, Mukhtaruddin SH MH yang dihubungi andalas menyebutkan, hasil dari ujicoba yang dilaksanakan 4 kelompok tim penguji terhadap semua Bacaleg ada 10 peserta kurang mampu membaca Al- Qur’an dan bisa saja mereka itu gugur sebagai Caleg. Ketika andalas meminta data diri dari 10 peserta Bacaleg yang tidak mampu baca AlQuran, Mukhtarfuddin hanya tersenyum seraya mengatakan, nanti sajalah anda akan mengetahui sendiri ketika pengumuman. (HERA)


Internasi nal

I

Hal. Sabtu, 11 Mei 2013 Hari Ini Dalam Sejarah

Pelaku Penculikan Mengaku Predator Seks Ohio-andalas Pelaku penculikan Ohio, Ariel Castro, ternyata sadar tindakannya salah. Hal itu terungkap dalam catatan Castro yang ditemukan polisi di rumahnya. Bersama dua saudara laki-lakinya, Castro menculik tiga orang gadis yang tinggal di dekat rumahnya. Mereka menjadikan tiga gadis itu menjadi budak seks selama sepuluh tahun. Aksi Castro berakhir setelah gadis yang mereka sekap berhasil melarikan diri. Castro kini ditahan polisi dan terancam hukuman berat. “Saya seorang predator seks. Saya membutuhkan bantuan,” sebut Castro dalam cata-

tannya, seperti dikutip AAP, Jumat (10/5). “Saya sudah menculik dua orang, namun entah kenapa saya masih ingin menculik gadis lainnya,” lanjut catatan itu. Korban Castro adalah Amanda Berry, Gina DeJesus, dan Michelle Knight. Berry bahkan sampai memiliki anak di tengah penyekapan tersebut. “Di rumah pelaku kami juga menemukan bukti-bukti lainnya. Kami sedang memeriksa sekira 200 barang bukti dari rumah itu,” pungkas petugas Kepolisian Ohio, Ed Tomba. Atas kasus itu, banyak orang yang menginginkan pelaku pen-

culikan Ohio Ariel Castro dihukum mati. Kematian Castro bahkan juga diminta oleh anak perempuannya, Arlene. Arlene terkejut dengan kejahatan yang dilakukan ayahnya. Dia semakin terpukul karena DeJesus yang ikut menjadi korban Castro adalah sahabat masa kecilnya. “Dia meminta (Castro) dihukum mati,” ujar bibi Arlene, Elida Carballo, seperti dikutip Dailiy Mail, Jumat (10/5). Arlene mertasa dia dimanfaatkan ayahnya untuk mencari mangsa. Dia juga menyatakan, tidak akan pernah menjenguk ayahnya di penjara. (BBS)

11 Mei 1939

Pemancar Televisi Pertama Beroperasi

DI PENGADILAN-Dari kiri: Ariel Castro, Pedro Castro dan Onil Castro muncul di pengadilan Cleveland, Ohio, kemarin. Ariel Castro, 52, pensiunan pengemudi bus sekolah yang dipecat dari pekerjaannya musim gugur tahun lalu, secara resmi menjadi tersangka penculikan dan pemerkosaan tiga wanita.

UMNO Nilai Anwar Picu Perpecahan Politik Batu Pahat-andalas Politik ekstremis dan perpecahan yang terjadi di kalangan masyarakat pada Pemilu Malaysia 2013, dinilai berasal dari didikan Penasihat Partai Keadilan Rakyat (PKR) Datuk Seri Anwar Ibrahim. Setidaknya hal tersebut diutarakan oleh UMNO. Anggota Dewan Tertinggi UMNO Dr Mohd Puad Zarkashi mengatakan, kondisi itu jelas terlihat sejak awal ketika Anwar menggunakan politik pecah belah dan perintah untuk mendapatkan dukungan dari kaum Melayu dengan mendidik politik ekstremis kepada etnis Tionghoa. Semua itu demi memenuhi keinginan Anwar menjadi Perdana Menteri. “Bagaimanapun politik ekstremis dipertanggungjawabkan kepada Penasihat Democratic Action Party (DAP) Lim Kit Siang, untuk

disebarkan dan mengajarkan masyarakat Tionghoa dalam mendukung DAP,” jelasnya seperti dikutip Utusan Malaysia, Jumat (10/5). Sebagian pihak, lanjutnya, menilai kebangkitan DAP bersumber dari 'tsunami China' tapi kenyataannya itu efek dari didikan Anwar yang memecahkan belah kaum Melayu dan menanamkan sikap ekstremis kepada etnis Tiongoa untuk mendukung oposisi. "Anwar paham dampak jangka panjang model politik yang di-

jalankan seperti itu dapat mengganggu keharmonisan negara, tetapi dia mengabaikan hal itu karena lebih mementingkan cita-citanya untuk menjadi Perdana Menteri," jelasnya. “Tindakan Anwar mengadakan demonstrasi di Kelana Jaya, Selangor malam itu merupakan bentuk keputusasaannya menjadi Perdana Menteri yang tak tercapai,” tuturnya. Sementara itu, koalisi penguasa Malaysia, Barisan Nasional, saat ini tengah dipusingkan dengan kondisi politik yang mereka alami saat ini. Barisan Nasional (BN) terus berupaya untuk membangun kepercayaan masyarakat, setelah kalah suara populer pada pemilu pekan lalu. BN memenangkan pemilu dengan raihan 133 kursi di parlemen, sementara pihak oposisi koalisi

Pakatan Rakyat (PR) hanya mendapatkan 89 kursi. Namun BN kehilangan suara populer pada pemilu 5 Mei lalu, yang menumbuhkan ketidakpercayaan bahwa pemilu berjalan adil. Politisi UMNO Datuk Seri Mohamed Nazri Aziz mengatakan, ada wacana untuk mengubah nama Barisan Nasional. "Nama Barisan Nasional kerap disinonimkan dengan korupsi, yang selama ini menjadi isu utama dari warga kelas menengah dalam Pemilu Malaysia 2013," ujar Nazri Aziz, seperti dikutip The Malaysian Insider, Jumat (10/5). "Saya percaya setelah 40 tahun, Barisan Nasional sudah melawati perannya. Jadi kami harus memiliki koalisi baru, mungkin (nama koalisi baru) 1Malaysia," lanjutnya. "Pendapat saya, kami harus

memiliki nama baru untuk koalisi, seperti yang dilakukan oleh Tun Razak pada 1974. (Koalisi) Perikatan sangat dekat dengan peristiwa kerusuhan 1969. Untuk mengubah persepsinya, dia (Tun Razak) mengubahnya menjadi Barisan Nasional," lanjut Nazri. Nazri menilai para "pelawak" yang berada di dalam tubuh koalisi Pakatan Rakyat adalah politisi tua. Tetapi mereka menggunakan nama baru untuk menarik hati rakyat. "Pakatan Rakyat adalah nama baru, anggur lama di botol baru. Pelawak di belakang Pakatan Rakyat adalah orang tua - Karpal Singh, Lim Kit Siang, Anwar (Ibrahim). Mereka semua anggur tua di botol baru, jadi hal serupa harus dilakukan oleh BN," imbuhnya. (OZ/BBS)

Akhirnya Jasad Tersangka Bom Boston Dikuburkan di AS Boston-andalas Setelah melalui penolakan dan perjuangan panjang, jasad tersangka bom Boston, Tamerlan Tsarnaev akhirnya dimakamkan. Namun, lokasi makam Tamerlan dirahasiakan oleh aparat setempat. "Sebagai hasil dari permohonan bantuan kepada publik, seseorang yang berani dan berbelas kasihan menawarkan bantuan untuk memakamkan jasadnya," demikian pernyataan ke-

polisian kota Worcester melalui situsnya, seperti dikutip AFP, Jumat (10/5). "Jasadnya sudah tidak ada lagi di kota Worcester dan sekarang sudah dimakamkan," imbuh pernyataan tersebut. Namun sayangnya, kepolisian Worcester enggan menyebutkan lokasi makam Tamerlan. Mereka juga tidak bersedia menyebutkan pihak-pihak yang membantu pemakaman Tamerlan tersebut. "Kepala kepolisian mengucap-

Kasus Pelecehan Seks

mutuskan untuk tidak membawa jasad Tamerlan ke Rusia, melainkan memakamkannya di AS, terutama di Massachusetts. Namun ternyata, upaya pemakaman Tamerlan mendapat protes dari warga dan otoritas setempat. Sejumlah tempat pemakaman di wilayah Boston dan sekitarnya menolak untuk menerima jasad Tamerlan. Warga setempat ikut menggelar aksi protes menentang pemakaman jasad Tamerlan di tanah Amerika. Mereka meminta

agar jasad Tamerlan dipulangkan ke kampung halamannya, Dagestan, Rusia. Sebelum akhirnya dimakamkan, jasad Tamerlan disemayamkan di rumah duka, Graham Putnam & Mahoney Funeral Parlors, yang ada di kota Worcester, selama 1 minggu. Direktur rumah duka, Peter Stefan dan paman Tamerlan yang tinggal di AS, Ruslan Tsarni, sempat berjibaku mencari tempat pemakaman bagi Tamerlan. (AFP/OK)

Presiden Korsel Pecat Juru Bicaranya

Presiden Korsel Park Geun-Hye Seoul-andalas Presiden Korea Selatan

kan terima kasih kepada masyarakat yang membantu menyediakan tempat pemakaman. Tidak ada informasi tambahan lainnya untuk saat ini," tegasnya. Tamerlan Tsarnaev (26) tewas usai baku tembak dengan polisi yang mengejarnya pada 19 April lalu. Hasil autopsi menyatakan, Tamerlan tewas akibat luka tembak dan sejumlah luka memar di tubuhnya, yang diketahui berasal dari ban mobil yang melindasnya. Pihak keluarga Tsarnaev me-

Park Geun-Hye memecat juru bicaranya karena diang-

gap berperilaku buruk saat mendampinginya ke Amerika Serikat (AS). Selain itu, pejabat Istana Presiden Korsel itu juga dianggap melukai martabat bangsa. Yoon Chang-Jung yang selama ini bekerja mewakili Park di depan media, dikabarkan melakukan tindakan yang amat sangat memalukan ketika di AS. Tindakan itu dipandang tidak pantas dilakukan oleh seorang pejabat tinggi karena memperburuk citra Korsel. Demikian, seperti diberitakan Yonhap, Jumat (10/5). Juru bicara Park lainnya, Lee Nam-Ki, tidak menjelaskan secara detil mengenai pemecatan Yoon. Namun Lee sendiri yang men-

gumumkan insiden pemecatan itu. Saat ini, Kedutaan Besar Korsel di Washington tengah mencari tahu dan menggali lebih dalam masalahmasalah seputar pemecatan Yoon. Setelah sumber permasalahan itu ditemukan, mereka akan segera mengumumkannya ke publik. Pemecatan itu berlangsung pada Rabu lalu. Usai diberhentikan dari tugasnya, Yoon langsung pulang ke Seoul dari Washington. Yoon pun tidak menemani Park yang sedang berkunjung ke Los Angeles, tempat terakhir yang dikunjungi Park di AS. Departemen Kepolisian Washington pun mengkonfir-

masi pemecatan Yoon. Mereka menduga, ada kekerasan seks yang dilakukan Yoon terhadap salah seorang warga. "Kami sedang menyelidiki laporan kekerasan seks ini. Kami tidak bisa berkomentar lebih lanjut," ujar Direktur Bidang Komunikasi Departemen Kepolisian Washington. Seperti diketahui, Yoon merupakan seorang wartawan sebelum akhirnya duduk di kantor Presiden Korsel. Partai Demokrat Bersatu (oposisi Korsel) sangat menentang pencalonan Yoon sebagai juru bicara karena Yoon pernah menulis sebuah artikel kontroversial. (YH)

11 Mei 1939 untuk pertama kalinya sebuah pemancar televisi dioperasikan di Kota Berlin, Jerman. Dengan demikian, dunia mulai berkenalan dengan alat komunikasi secara visual. Stasiun televisi itu kemudian diberi nama Nipko, sebagai penghargaan terhadap Powel Nipko, ilmuwan terkenal Jerman dan salah seorang penemu alat televisi. Peranan besar Nipko dalam penemuan televisi terkait dengan penemuannya terhadap cara mengubah gambar menjadi gelombang dan pengubahan kembali gelombang itu menjadi gambar. (WP)

Pembobol ATM Internasional Gasak Rp467 M New York – andalas Polisi New York berhasil membongkar jaringan pembobol ATM internasional. Jaringan itu merampok uang sebesar USD45 juta atau setara dengan Rp467 miliar hanya dalam waktu beberapa jam. Laporan yang dikeluarkan kejaksaan New York menyebut, jaringan itu tidak hanya melakukan aksinya di Amerika Serikat (AS) saja. Mereka juga memiliki anggota di berbagai negara. “Perampokan itu mereka rencanakan secara rinci,” ujar jaksa penuntut umum Kota New York, Loretta Lynch, seperti dikutip ABC News, Jumat (10/5). Rencana mereka dimulai dengan membobol data milik beberapa bank. Data tersebut kemudian dimasukkan ke dalam sebuah kartu ATM. Kartu tersebut dikirim ke anggota mereka yang ada di berbagai negara. Anggota itu bertugas menguras isi ATM yang ada di sekitar tempat tinggal mereka. Polisi telah menangkap tujuh orang anggota jaringan yang bekerja di New York. Pemimpin jaringan tersebut, Alberto Yusi Lajud-Pena, dilaporkan tewas tertembak di Dominika. “Perkembangan teknologi dan internet membuat orang bisa melakukan kejahata finasial dimana saja,” terang Lynch. (ABC)

Korban Tewas Bangunan Roboh Sudah 1.021 Orang Dhaka-andalas Angka kematian atas insiden pabrik roboh Bangladesh sudah melewati 1.000 jiwa. Tim penyelamat masih berupaya melakukan evakuasi atas jenazah korban di dalam bangunan itu. Menurut pejabat setempat, 1.021 jasad sudah berhasil ditemukan di puing-puing bangunan itu. Namun saat ini, belum jelas berapa total korban jiwa dalam peristiwa kecelakaan bangunan maut tersebut. Demikian, seperti diberitakan Associated Press, Jumat (10/5). Lebih dari 2.500 orang berhasil diselamatkan setelah peristiwa itu terjadi. Pemilik bangunan maupun aparat keamanan masih belum tahu, berapa jumlah warga yang ada di dalam bangunan itu sebelum terjadi kecelakaan. Pemerintah Bangladesh juga belum menjelaskan secara detil, mengenai waktu untuk memperbaiki bangunan pabrik garmen itu. Mereka masih memusatkan perhatiannya pada evakuasi para jasad korban. Seperti diketahui, pemilik bangunan itu, Mohammed Sohel Rana, kini ditahan oleh kepolisian dan akan didakwa atas tuduhan mempekerjakan warga secara paksa, dan mengabaikan peraturan mengenai struktur bangunan. Setelah kasus itu diusut, Rana ternyata adalah seorang kader Partai Liga Awami. Insiden kecelakaan industri itu turut menuai kecaman dari berbagai pihak termasuk di antaranya adalah Pemimpin Gereja Katolik Paus Fransiskus. Menurut Paus, pemilik bangunan itu telah menerapkan praktik perbudakan atas pekerjanya yang hanya mereka gaji kurang lebih Rp400 ribu. “Perbudakan masih terus terjadi di dunia ini.Tidak memberi upah yang layak, hanya mencari keuntungan semata, semua itu bertentangan dengan ajaran tuhan," ujar paus asal Argentina itu. (AP)


Bursa Iklan

III

Hal. Sabtu, 11 Mei 2013


BURSA MOBIL ANDALAS

TRUK HINO

TRUK HINO Thn '94, Kndisi Sht, & Jln, Hrga 200jt Nego, HINO Thn '91, Kndisi Sht, Bak Besi, 150jt Nego, Surat Kondisi Hdp, Posisi Truk di SiantarHub085381233333

JEEP CHEROKEE DIJUAL Thn'94,Wrna Hijau Met, Mobil Bagus/Sehat,Siap Pakai, Hub : 0823 6143 5125

PROTON GEN2

MIO SPORTY DIJUAL Cpt ,Thn’07,Tgn 1 Dri Baru,KM Rendah, BK Mdn, Original, Mulus,Pemakaian Wanita Jrng Pkai,Posisi Brng Di Tebing, Hrga Rp.4,5 Jt/ Nego,Serius Hub : M.DARMO Hp. 0821 6169 1931

DIJUALCEPAT ,Thn'11 BK MdnAsli, TanganPrtama, Kond. Sehat, HrgRp 147. 500. 000 / Ganti DP 29jt, Sisa Angs.24x 6.054.000. Hub:081329038354(Danang)

Sabtu, 11 Mei 2013|Hal.IV

Thn'09 oktober, w.hitam,kond mulus,harga Nego Hub: 087748148373, 061-75027898

FORD EVEREST 2.5 MT Thn' 07, harga 205 jt/nego, tangan 1, sangat terawat, cash/credit, PT.Bluebird, Jl. Kapt Muslim No.92. Hub : 081397186861 / 081513038130

FORD ESCAPE Thn 2005,warna Hitam , Matic, 4x4 3000cc., SunRoof , Mobil istimewa, Hub : 0852 6102 8271- (061)77451777.

DAIHATSU HILiNE PICK UP

DAIHATSU XENIA XI VVTI

Tahun 93. Hub : 0813 9695 8271.

DAIHATSU TAFT ROCKY

OVERKREDIT,Thn'08,silver, TVDVD,CamMundur,FL) modelsporty, BalikDP 60Jt (/Nego,SisaAngs32x2,65jt, Hub : 0819 7318 9222 / 0896 9041 5882

JEEP CHEROKEE 4000cc Thn’96, W.Abu”,AT,AC,PW,CL,PS,Kondisi Mulus, Harga NEGO. Hub: 0878 6933 3831 - 0812 6009 8810

JEEP CJ 7 Bensin,Biru,Thn'81, mobil siap pakai,Tape,AC,Power Steering, Harga 56jt/nego. Hub : 085270511178

HYUNDAI ATOZ

BEIJING CROSS 200cc

CHEVROLET SPARK LS

CHEVROLET TROPER

TypeGLS,MT,Thn’04,WrnaHitam ,X PemakaiCewek,KondisiMulus,Terawat,Hrga 72Jt/Nego.Hub:08126317712,061-77028958

Full modif Ninja KLX 250cc ,Tahun 2011 ,Warna Hijau Putih ,Harga 17jt Nego ,Hub 0813 7053 1044

Tahun 2005, Warna Silver, AC/PW/ PS/CL/RT, Harga 60 Juta, Bisa Nego Hubungi 0813 7676 8696

4x4,Aktif,Thn'85, Wrn Hitam Met,AC,DVD,Full Sound System, Hrg : 45 Jt NEGO. Hub : 0812 6944 2279.

FORD NEW EVEREST 2.5 L,XLT, ( 4x2 ) M/T,Thn'09,Wrn Hitam Met,ALL ORIGINAL. Hub: 0813 7062 5777

Thn 1995, Kondisi Baik,W. Hitam Metalik, 4x4 , AC,Tape, A/N Sendiri, Hrg Rp 79 jt / Nego. Hp 0821 6104 9001 (Lokasi Medan)

FORD EVEREST XLT

DAIHATSU TAFT RANGER

DAIHATSU TERIOS TX

Thn'08/09, TDCI, A/T, Ban Besar, Full Aksesoris, Full Audio Hub: 0811 638 282

Thn 1991, Warna Silver,AC, RT, Mp3, VR, Ban Cangkul Kondisi 95%, Buka Harga 73Jt Nego, Hub 081316878888

WrnaHitam,Thn’09,Mulus,1Tangan,AC,Tape,KM 19,Hrga165Jt/Nego,TP.KhususPemakai,Hub: 081260298424-085261087709

ROCKY INDEPENDENT THN 1997, W. Abu-abu met. Hub 0852 6189 4982 , 0821 6743 4179

NEWPICANTO

KIA CARNIVAL

KIAVISTO

KIA PICANTO

KIATRAVELLO

OVERKREDT,Thn2012, MT,W. Putih,BK,JokKulit,BalikDP25Jt, Sisa41Bln x3,5Jt,AllRisk4Thn. Hub:085296433096.

B, AT, Wrna Hijau Kombinasi, Thn '00, Hrga 59Jt, Kondisi Sehat, Hub 061-69994398 / 0813 6174 6298

DIJUAL Tahun 2001,Manual, Wrn Biru Met,Pajak Panjang,Mobil Sehat & Mulus Hub: 0813 9736 7521 - 0852 1090 5642

W. Biru, Thn 2005, AC/ PW/ CL/ RT/ VR, mulus, siap pakai, Harga Nego. Hub : 0813 7019 2255

Thn 2007,Wrn Silver, AC,Hrga Rp 95 Jt NEGO. Hub : 0811 614 778 - 0823 6823 4507.

ISUZU PANTHER TOURING Thn 2005, W.Biru Muda Met Cream,Sdah lampu Besar, Kond Mulus,Orisinil,Sdah Turbo,Jok Kulit. Hrg 150 Jt/NEGO.Hub : 0812 6561 7883

ISUZU ELF PS 120 HD ( NKR 71 ), thn '05 wrn putih,Plat BL,Dump Truck, Kondisi Bagus. hub: 061-76387288,085210002788

KIASEDONA

KIA ( K2700)

KIA CARNIVAL Diesel

Thn ’03, Wrna Abu-Abu Met, Mulus, Nama Lngsng, Pintu Tgh sliding door, Hrga 85Jt/Nego, Hub 0853 7377 6211

Dijual, Pick up, Thn' 2007, Bak Plat Bunga, warna putih, tanggan 1 dari baru. Hub : 061-76387288 / 085210002788

Thn'01,Wrna Hitam,Matic, Kondisi Siap Pakai,Harga 60 Jt/Nego. Hub : 0813 9770 3303 / 0852 6273 2859

CRV 2002

HONDA ACCORD

Hitam Met,Camera,Plat Baru,Asuransi Aktif, Hrg :100 jt/NEGO.Hub: ( TEDY ) Hp : 0811 655 667.

Thn'84,Wrn Hitam, TV, DVD, SOUND, VR, BR, AC, PW, PS, Harga NEGO.Hub : 0813 6158 5711

HONDA JAZZ IDSi Thn'04,W.Hitam,Manual,Kond.MobilOriginal, SngtTerawat,BanBaru, Lengkap, SatuNama DariBaru,PajakBln10, Rp110jt/NEGO BK AsliMedan,(TP) Hub:085370036486

HONDA ACCORD PRESTIGE Thn' 89/90, Wrn Merah Maroon, AC, PW, PS, manual, TAPE CD, pajak STNK panjang, harga 35 jt/nego, Hub : 0812 8216 4046 / 061-7881 790***

HONDA ACCORD CIEL

HONDA JAZZ IDSI

Honda city IDSI

HONDA CRV

HONDA JAZZ V-TECH

HONDAODDYSSEYABSOLUTE

HONDA ACCORD CIELO

Thn'97,AT,BK Pnjg,Wrna Hijau, Mesin Sehat,Tinggal Pakai,Hrga 75 Jt/Nego, Hub : 0812 6345 185

AT, Thn '07, Wrna Hitam, Tgn 1 Dr Bru, Hrga Nego, Hub 0811 631 315

Wrna Hitam, Thn ’06, MT, Kondisi Mulus, sehat dan terawat, Hrga Nego, Hub 0812 6303 1654

AT , Wrna Hitam , Thn’01 , Jok Kulit, TV , Kondisi Mulus , Pjk Pnjg , Harga Nego . Hub : 0812 631 7712 , 061- 7702 8958

Thn 2008, warna hitam, pjk bulan 8, kondisi mulus, terawat, BU, siap pakai, serius hub: 085370159011

Thn 2008, W. Silver Met,AT, 2.4cc, Pajak Panjang,mulusdanterawat,jokkulit,Harga Rp.295jt/Nego.Hub:081361000257

MT, Wrna Hijau Met, 2200 CC, Thn ’95, Kondisi Mulus, Pjk Pjng, TV,CD,Power, Hrga 67Jt/Nego, Hub 0821 6382 6337

HONDA ALL NEW CRV

HONDAGENIO

MAZDAVANTREN

NISSAN SERENA

MAZDA 2 Type R

NISSAN SENTRA

NISSAN FRONTIER

2.4CC, Thn '10, Wrna Silver, No Sms / Tanpa Perantara, Hub 0852 5757 9898

Thn '94, Wrna Hitam, MT, AC,PW,CL,RT, Kondisi Terawat, Hrga 58JT/Nego, Hub : 0853 7225 7425

Thn 1994, W. Biru, M/T,AC, PW, CL,Alarm, fullsound,Velg14racing,BKMedan,Harga Rp.28jt/Nego.Hub:06177811101

HIGHWAYStarA/T, Thn'2005,W.coklat Met,Kondisi Mulus, Harga Rp.145jt/nego. Hub:081273400539-0819642007

Thn’10,WrnaSilverMet, MT,Lengkap,TV ,Camera,Original,KM17rb, HrgaNego. Hub:08126317712,061-77028958

Thn' 1989, BK Medan, warna merah, AC, TAPE, BR, VR, CL, alaram. Hub : 081396056603

Pemakaian 2005,Wrn Hitam Produksi Akhir 2004,Mulus,Harga NEGO. Hub : 081 163 7430 / 0853 7277 0201.

MITSUBISHI L200 Thn' 06, harga Rp.139 jt/nego, tangan 1, sangat terawat, cash/credit, PT.Bluebird, Jl. Kapt Muslim No.92. Hub : 081397186861 / 081513038130

MITSUBISHI BARU DiscountKandasL300,T120,FUSO,Colt Diesel,Mirage,OutLander,PajeroPlusHadiah. HubSYARI082162867195,BBPIN:23860F7C

MITSUBISHI DOUBLE

DUMPT TRUCK FUSO

MITSUBISHIKUDAGRANDIA2002

MITSUBISHIFUSODUMPTRUK8DC9

Cabin,Tahun'97, Wrn Abu-abu,Mesin Turbo 4x4,Dua Gerdang, Harga : 85 Jt. Hub : 0812 6578 979.

Thn 1995/ENGKEL, Satu Tangan Dari Baru,Siap Jalan. Hub : 0821 6161 2288.

Wrn Hitam,1Tangan,AC/RT/PS/PW, Hrg : 108 jt ( NEGO ) Hub: 0823 6156 6858.

MITSUBISHI KUDA

Rangka 53,Thn'98,Roda 6,Hrga NEGO, Hub : 0853 6227 2997/ 77003262

Thn '00,Wrna Hijau, AC/ PW/ RT/ PS, Lengkap,Siap Pakai,Hrg Rp.75jt/NEGO Hub: 08126062741, 085361733341

MERCY SLK

MERCY C240

MERCY S CLASS 280

MERCY C240 Elegance A/T

SUZUKI ESCUDO JLX

SUZUKI PICK UP

SUZUKI SIDE KICk

ESCUDO CAPSUL

Thn '10, Tgn Pertama, Plat Tunggal, Pjk Bru Smbng, KM 3000, Cat Original, Hrga 825jtNego,Hub 0853 8123 3333

DIJUALMobil ,Tahun 2002, Wrna Hitam,A/ T,BKAsli Medan. Hub : 0812 6066 0036

Thn 2003, Wrna Hitam,AT,AC/CL/RT/PW/ PS/ Mulus, Hrga 350jt Nego Hub SKW Mobil 0812 6099 0988

DIJUAL Mobil, Tahun 2002, Wrna Hitam,Velg 19",KM 37.xxx,Mobil Simpanan. Hub : 0813 9703 1000

Thn'96,Wrna Ungu,Coklat, PS, PW, CL, Alarm,DVD,Sound System,AC,VR,BR, BK Asli Medan. Hub: 0813 9611 8045

DIJUALThn2011,AC,CD,BumperDepan Belakang,BakBelakangLapis,Plat-KM 5000,JarangPakai,BukanU/Angkot Barang,PeminatSerius.Hub:085280108585.

thn'96,wrn hitam,AC,Tape,Velg racing, ban Radial. hub: 0812 6590 0956

Thn'01, W. Hitam, AC/ PW/ RT/ CL, siap pakai, Harga Rp. 99,5jt. Hub : 0821 6643 9344 / 0813 2228 2441

SUZUKIGRANDVITARAJLX(MT),

SUZUKI AERIO DX

SUZUKI KARIMUN

SUZUKINEWGRANDVITARA2.4AT

SUZUKIKATANA

SUZUKI SWIFT GL

Grand Vitara

SUZUKI GRAND VITARA JLX

SUZUKI SIDEKICK DRAG 1

Thn'07,Wrna Silver,AC/PW/CL/CD Player/ Pajak Des 2013,Pemilik Langsung,Hrga 160 Jt/Nego. Hub : 0813 7041 2654

Thn 2002,Wrn Hitam,Plat Medan 3 Angka,Kondisi Sehat, Harga: Rp 80 jt (NEGO).Hub:0812 6931 1001 (HENDRA)

DIJUAL CEPAT ,Thn 2000, W.Silver,Mulus,Original 100%,Bisa Bantu Kredit, DP 15jt. Hub: 0813 7649 0828

PROMO , Rangka 2012,Wrna Gray, Harga OTR Rp.362,8 Jt (DISCOUNT), Hub : DEALER RESMI SUZUKI Hp. 0852 7009 6456

Thn'1995,Perspiral Asli Jepang, 4x4 Original Kaleng,Mobil Gaul,Khusus Cari Mobil Bagus Sudah Modifikasi, Peminat Serius. Hub : 0821 6161 2288

Build-Up, Thn '06, Wrna Hitam, 1 tangan, Mulus, Hrga 112JT Nego, Hub : 0812 6525 224

Type JLX , thn '06 ,AT ,wrna hitam , AC,PW,CL,PS,RT,kondisi Mulus ,hrga 162jt nego ,hub 0811634364

thn'07, W. Hitam, AC /PW /CL / RT / VR. Hub : 6189 4982 / 0821 6743 4179

Thn'99 , Hijau Met,Lengkap,Asli Mdn,Siap Pakai , Jual cepat,76 Jt Net,(TP). Hub:085297000067/(061)77000067

SUZUKI GRAND VITARAJLX 2.0

SUZUKI AERIO

HARDTOP DIESEL

TOYOTA KIJANG KRISTA

TOYOTAAVANZA

TOYOTA INNOVA TYPE G

TOYOTAFORTUNER

Toyota Starlet Full GT

AT,Thn'07,WrnaHtm,Aks.Style:Roofrack,Rooflamp, Bullbar,GrilJeep,BanBsrBngaKasar,VelgDC,Tv, JokKulit,DeflectaEGR,HrgaNego,Hub0811631315

Wrna Abu-Abu Met, Thn '02, Velg Racing, Hrga 80Jt/Nego, Hub 77 Mobil 0811 645 660 / 0812 600 5957

DIJUAL Thn'83 Asli, Tangan Ke 2 Dari Baru,Wrna Biru,Ban 35 Mudzila, Velg Challenger,AC Dingin,Tape,PS. Hub: 0813 6217 0000 / 0852 6477 0000.

Bensin, Wrna Biru, Thn '00, Kondisi Sehat, Hrga 120Jt/Nego, Hub 77 Mobil 0811 645 660 / 0812 600 5957

Type S, Wrna Hitam, Thn '08, Hrga 135Jt/ Nego, Hub 77 Mobil 0811 645 660 / 0812 600 5957

2.0,Manual,Wrna Hitam,Thn'2009, Kondisi Ok,Asuransi All Risk,Dan TLO S/D 2014,HargaNEGO. Hub:082163124446

DIJUAL ,Solar 2.5,Wrna Hitam, Thn'08, New Model,Type G,Plat Mdn Asli, Mbl Cantik,KM 61.000, Dan Siap Pakai. Hub : 0813 6149 8977

Basic SE Limited, Mesin 4EFTE, Wrna Putih, Thn 91, Hrga 70JT/Nego, No hp 0812 1089 3333

TOYOTA RUSH TYPE G

TOYOTA ALPHARD

TOYOTAKIJANGKAPSULLGX1.8

TOYOTAKIJANGLGX

TOYOTAHILUX

TOYOTASOLUNAGLi

TOYOTAVIOS

TOYOTAYARIS

TOYOTAKIJANGLGX

Tahun 2011, Wrn Silver,Over Kredit Rp 80 Jt/NEGO, Kondisi Bagus. Hub : 0852 6171 1174.

Type G, Thn '09, Wrna Biru Tua, AT, Kondisi Mulus, Hrga 630JT/ NEGO, Hub 061- 7777 9199

(Bensin),Thn’04,W.Hitam Met,Mulus, 1 Tgn Dari Baru,Hrg Rp 134.999.000 Hub : 0812 608 6096

Solar,Thn’01,WrnaHtmMet,KndisiSht, DIJUAL/OVERKREDITKmbliDP32JtAngs 24x4.070.000,SdhTrmskBiayaBlkNama, Hub 081265346333/ 082364289777

Diesel,Thn’00, Wrna Hijau, Met,Double Cabin, Double Gerdang,AC,Tape Aktif, Turbo,Mesin Sehat,Hrga 145 Jt/Nego. Hub: 0813 7560 0037

Thn '00, Wrna Biru Met, AC/PW/CL/ RT/PS, Mulus, Tgn Ke-2, Hub 0812 6000 9234, Hrga Nego, Sory TP

Dijual Maret 2011,Wrna Hitam, Mulus,Harga 198 Jt/Nego,Tanpa Perantara. Hub : 0812 6530 2842

OverKredit,Thn'11, WrnaHitam,Tgn Pertama,Cicilan40X4,3Jt, RaybenVCool,TapeAvixLyrSnth. Hub:08126001944

Thn ’03, Wrna Kuning Silver Met, Bensin, 1.8 cc, Pajak Masih Panjang Bulan Feb 2014, Hrga Rp.137 Jt. Hub : 0813 1488 8573

TOYOTA AVANZA

TOYOTASTARLETKAPSUL

TOYOTAKIJANGKRISTA

TOYOTA COROLLA XLi ALL NEW

TOYOTAALTIS

TYPE G, Wrna Hitam, Pjk Pnjg, Kondisi Mulus, KM ±35rb, AC,CL,RT,PW,PS, Hrga 152Jt/ Nego Hub 0852 7776 3285

Wrna Abu2 Metalik, Tahun ’91 1000CC, AC,PS,Velg Racing, Tv,Mp3,Bk Medan Asli, Mulus & Terawat, hub 085275539223

Diesel, Wrna Hitam Met, Thn ’03, Milik Pribadi, Hrga 165Jt, Hub 0815 3313 9191 / 0819 3421 9191

DIJUAL Over Kredit , Tahun 2000,Wrna Abu-Abu Metalik. Hub : 0812 6505 9452

Thn’02,SilverMet,BKAsliMdn, Manual,VR,Full Sound,Hrg135JtNEGO. Hub:JLSYAILENDRA N034, Hp:082370271616.(PEMILIKLGSG)

TOYOTATWINCAM Wrna Biru, Tahun '88. Kondisi Mulus, Radio Tape, Velg Racing. No. Pol. D 1875 CJ. Hrga 40Jt/ Nego. Hub 0813 1933 1777

TOYOTA AVANZA DIJUAL Wrna Silver,Thn’10, 1300cc,Plat B,Hrga Rp.130 Jt. Hub : 0813 4769 1001

TOYOTADYNA 2011 - 05 / Sudah Ada Model Box Aluminium, Kondisi Siap Pakai, Harga Nego, Hub 0852 1345 8008

TOYOTA COROLLA thn'78,original, AC, CD, Pajak panjang, merah met, sangat mulus,mesin terawat. hub: 0819 34200 299/ 0819 6079 765


Turn static files into dynamic content formats.

Create a flipbook
Issuu converts static files into: digital portfolios, online yearbooks, online catalogs, digital photo albums and more. Sign up and create your flipbook.