Epaper andalas edisi sabtu 12 juli 2014

Page 1

HARIAN

andalas L U G A S

D A N

C E R D A S

Sabtu, 12 Juli 2014 | No: 2913/Tahun VIII | E-Mail:andalas.redaksi@gmail.com | Harga Eceran Rp2.500; Langganan+ongkos kirim Rp90.000; Luar Kota: Rp3.000

KPU Diminta Libatkan Prabowo-Jokowi Awasi Penghitungan

Panser Menang 2-1 SETELAH berhasil melewati babak semifinal dengan mulus, skuat Der Panzer kini berada dalam titik puncak semangat. Karena itu adalah wajar jika Jerman kini sedang bersiap untuk mengangkat tropi • LANJUT KE HAL. 15

P

1.000 PERSEN

PANAS

LIVE SENIN (14/7) 02.00 WIB

UBLIK sepakbola di seluruh jagat akan terpaku pada final Piala Dunia antara Jerman bentrok dengan Argentina di Stadion Maracana, Rio de Janeiro Senin (14/7) dinihari WIB. Laga yang akan berlangsung 1.000 persen panas ini menjadi final ketiga bagi keduanya. Jerman dan Argentina • LANJUT KE HAL. 15

Bupati Karo Resmi Diberhentikan Unik Tapi Nyata

Brasil Kalah ABG Bunuh Diri SEORANG gadis remaja ditemukan tewas gantung diri di Desa Bharaul sekitar 250 • LANJUT KE HAL. 15

KARO JAMBI INGIN TEMUI LANGSUNG PRESIDEN

Medan-andalas Bupati Kabupaten Karo, DR (HC) Kena Ukur Karo Jambi Surbakti resmi diberhentikan oleh Presiden Susilo Bambang Yudhoyono. Pemberhentian itu ditandai dengan penyerahan Surat Keputusan (SK) Presiden nomor 57/P Tahun 2014, tertanggal 1 Juli 2014 tentang pemberhentian Bupati Karo itu diserahkan Gubernur Sumatera Utara H Gatot Pujo Nugroho, ST, M.S kepada Karo Jambi di ruang kerja Gubsu, Jumat (11/7). • LANJUT KE HAL. 15

• LANJUT KE HAL. 15

Jakarta-andalas Nasib warga negara Indonesia yang merupakan korban selamat dalam peristiwa kapal asal Tanjung Balai yang tenggelam di Perairan Pulau Carrey, Kuala Langat, Selangor, Malaysia, harus berujung pahit. Kecelakaan yang membuat 14 dari 97 penumpang meninggal dunia, sedangkan 60 dari penumpang selamat tetap divonis penjara sebulan oleh Pengadilan Malaysia. Kepala Biro Humas Provinsi Aceh Murthalamuddin, Jumat (11/ 7) mengatakan informasi kebenaran hukuman itu disampaikan oleh Perwakilan Duta Besar Indo-

nesia di Malaysia, Dino Nurwahyudin. Menurut dia, hukuman penjara 1 bulan, terhitung sejak kecelakaan itu. Murthala menambahkan, lima warga Aceh yang selamat dan berlindung di KBRI Malaysia telah dipulangkan ke Aceh, dan telah diserahkan kepada pemerintah Aceh. "Kasusnya disidangkan Pengadilan Malaysia dua pekan lalu. Alhamdulillah mereka hanya dijatuhi hukuman 1 bulan penjara, terhitung sejak ditahan 18 Juni. Jadi sebelum Lebaran mereka sudah • LANJUT KE HAL. 15

12 Juli 2014 Masehi / 14 Ramadan 1435 Hijriyah Subuh 05:00

Syuruk 06:19

Zuhur 12.33

Asyar 15:59

Magrib Isya 18.42 19:57

13 Juli 2014 Masehi / 15 Ramadan 1435 Hijriyah Imsak 04:50

Subuh 05:00

Syuruk 06:20

Zuhur 12.33

Asyar 15:59

Magrib Isya 18.42 19:57

DALAM WAKTU INDONESIA BAHAGIAN BARAT (WIB)

Gubsu, Gatot Pujo Nugroho didampingi Sekda Nurdin Lubis menyerahkan surat keputusan Presiden kepada Bupati Karo, DR (HC) Kena Ukur Karo Jambi Surbakti yang dinyatakan telah diberhentikan di ruang kerja Gubsu, Jumat (11/7).

Mahasiswa di Medan Kutuk Serangan Israel

• LANJUT KE HAL. 15

hitungan dengan KPU," kata SBY dalam rapat kabinet paripurna di Kantor Presiden, Jakarta, Jumat (11/7). Rapat kabinet paripurna yang digelar Presiden tersebut mengagendakan tiga isu, yakni perkembangan terkini pasca pemilihan presiden 2014 pada 9 Juli lalu, perkembangan situasi di Palestina dan penyelesaian program pemerintah pada 100 hari terakhir sebelum masa tugas kabinet selesai.

Sejumlah Korban Kapal Tenggelam Dipenjara

Imsak 04:50

AKSI DAMAI, ORASI, SALAT GAIB DAN KUMPULKAN DANA

Puluhan Mahasiswa dari sejumlah Universitas di Kota Medan melakukan aksi damai menentang invasi Israel di Jalur Gaza yang menewaskan seratusan rakyat Palestina. Aksi ini dilakukan di depan Masjid Agung Medan di Jalan Iman Bonjol Medan, Selasa (11/7) siang. Disela-sela aksinya, masaa juga menggelar salat gaib dan mengumpulkan dana untuk membantu warga di Gaza. Massa juga berorasi di depan Kantor komjen Amerika di gedung Uniland Jalan MT Haryono.

Jakarta-andalas Presiden Susilo Bambang Yudhoyono meminta Komisi Pemilihan Umum mengajak dan melibatkan kedua kubu pasangan caprescawapres Prabowo Subianto - Hatta Rajasa dan Joko Widodo (Jokowi) Jusuf Kalla (JK) dalam mengawasi penghitungan suara. "Tadi saya berkomunikasi dengan Ketua KPU saudara Husni Kamil, saya mengatakan, agar KPU mengundang, mengajak dan melibatkan kedua pasangan itu dan timnya untuk mengawasi peng-

andalas | hs poetra

Puluhan mahasiswa yang tergabung dalam Gerakan Aksi Solidaritas Untuk Palestina melakukan orasi di Jalan Diponegoro Medan, Jumat (11/7).

KURS RUPIAH TERHADAP MATA UANG ASING

Presiden SBY Sampaikan Kecaman Jakarta - andalas Presiden Susilo Bambang Yudhoyono mengecam serangan Israel ke Gaza, Palestina dan menjadikannya sebagai salah satu agenda dalam rapat kabinet paripurna yang digelar di Kantor Presiden, Jakarta, Jumat (11/7). Presiden dalam pengantarnya mengatakan, terus berupaya aktif untuk menghentikan aksi kekerasan tersebut dalam ranah diplomasi baik di Perserikatan Bangsa-Bangsa (PBB), Organisasi Kerja sama Islam (OKI) dan Gerakan Non-Blok. • LANJUT KE HAL. 15

KAMIS, 10 JULI 2014 Mata Uang Jual Beli AUD 10.971 10.860 CNY 1.900 1.882 EUR 15.891 15.732 GBP 20.012 19.813 HKD 1.507 1.492

Mata Uang Beli Jual 114 115 JPY 3.669 3.630 MYR 9.405 9.311 SGD 11.685 11.569 USD Sumber: BANK INDONESIA


SAMBUNGAN

Sabtu 12 Juli 2014

harian andalas | Hal.

15

Menteri Diminta Selesaikan Pekerjaan Rumah Jakarta- andalas Presiden Susilo Bambang Yudhoyono meminta agar para menteri dapat segera menyelesaikan pekerjaan rumah yang penting di 100 hari terakhir sebelum berakhirnya masa jabatan Kabinet Indonesia Bersatu (KIB) II pada Oktober nanti. Hal itu dikatakan Presiden Yudhoyono saat memberikan pengantar dalam rapat kebinet paripurna di Kantor Presiden, Jakarta, Jumat (11/7). Rapat kabinet yang memiliki tiga agenda tersebut, salah satunya membahas program 100 hari terakhir KIB II. "Berkaitan dengan program 100 hari terakhir, saya mengajak tuntaskan pekerjaan kita di sini. Pemilihan Presiden dan Pemilihan Legislatif sudah selesai. Oleh karena itu menteri, saya berharap kembali aktif dan kembali aktif melanjutkan tugasnya," kata Presiden. Untuk itu, Presiden meminta Unit Kerja Presiden bidang Pengawasan dan Pengendalian Pembangunan (UKP4) dan Badan Perencanaan Pembangunan Nasional (Bappenas) menyiapkan agenda dan pekerjaan rumah yang harus segera diselesaikan. "Tiga sampai lima hal saja yang paling penting (untuk diselesai-

kan), mengacu pada RKP (Rencan Kerja Pemerintah) 2014 dan APBNP 2014 serta instruksi presiden baik tertulis maupun lisan. Dari situ UKP4 dan Kepala Bappenas akan menentukan apa yang akan dilakukan. Dan dilaporkan kepada saya dan wapres, dan saya akan meneruskan kepada seluruh menteri," kata Presiden. Presiden Yudhoyono dalam rapat tersebut, selain membahas program 100 hari terakhir juga membahas perkembangan situasi pasca pemilihan presiden 9 Juli 2014 dan perkembangan situasi di Palestina. Dalam rapat tersebut, Presiden Yudhoyono didampingi Wakil Presiden Boediono dan dihadiri para menteri KIB II dan jajaran pejabat lainnya di antaranya, Menteri Koordinator Politik, Hukum dan Keamanan Djoko Suyanto, Menteri Dalam Negeri Gamawan Fauzi, Menteri Luar Negeri Marty Natalegawa, Menteri Hukum dan HAM Amir Syamsuddin, Menteri Komunikasi dan Informatika Tifatul Sembiring, Menteri Koordinator Kesejahteraan Rakyat Agung Laksono, Menteri Pemuda dan Olahraga Roy Suryo, Menteri Pendidikan dan Kebudayaan Mohammad Nuh, dan lainnya.(BS/ANT/MA)

SEJUMLAH KORBAN KAPAL TENGGELAM DIPENJARA................ • DARI HALAMAN. 1 bebas dan akan kita pulangkan ke daerahnya masing-masing," kata Murthala mengutip pernyataan Dino. Menurut Murthala, ancaman hukuman terhadap warga Aceh itu bisa saja hukuman penjara 5 tahun dan denda 100 ribu ringgit atau setara Rp360 juta, karena telah masuk wilayah Malaysia tanpa dokumen yang sah. Namun, Pengadilan Negeri Malaysia hanya menjatuhkan hukuman selama satu bulan karena dalam persidangan, para korban menyadari bahwa telah masuk tanpa dokumen. Hal tersebut yang

kemudian memunculkan niat mereka untuk pulang ke Aceh. Murthala menambahkan, hari ini Pemerintah Indonesia juga akan memulangkan dua warga Aceh lainnya. "Ada yang juga dikembalikan via Ferri Tanjung Balai atas nama Agustina dan seorang anaknya berusia 6 tahun," kata dia. Agustina dan anaknya terpaksa dipulangkan dengan kapal ferri, karena yang bersangkutan dalam keadaan hamil besar. Kata dia, kedua warga Aceh tersebut juga diantar oleh staf Kedubes RI dan akan diterima oleh perwakilan Aceh di Medan, Sumatera Utara. (IN/BS/MA/VI)

1.000 PERSEN PANAS........................... • DARI HALAMAN. 1 mempunyai rivalitas panjang di Piala Dunia. Kedua tim pernah saling mengalahkan di final turnamen sepakbola terakbar sejagad itu. Di final Piala Dunia 1986, Argentina sukses mengalahkan Jerman 3-2. Tim Tango yang saat itu masih diperkuat Diego Armando Maradona sempat unggul 2-0 terlebih dahulu lewat gol Brown (23) dan Valdano (55). Namun, Jerman mampu mengejar lewat gol Karl Heinz Rummenige (74) dan Rudi Voller (80). Tapi sebuah umpan jitu dari Maradona untuk Burruchaga mengubur ambisi Jerman. Argentina keluar sebagai juara. Empat tahun berselang, Argentina dan Jerman kembali bertemu di Piala Dunia yang digelar di Italia. Kali ini, Jerman sukses membalas dendam kekalahan empat tahun silam dengan kemenangan tipis 1-0. Sayangnya, laga yang digelar di Stadion Olimpico itu dinilai oleh sebagian kalangan sebagai partai final Piala Dunia terburuk yang pernah ada. Anggapan ini lantaran kedua tim bermain defensif dan kedua tim cenderung bermain kasar. Wasit asal Meksiko, Edgardo Codesal Mendez, bahkan harus mengeluarkan dua kartu merah dan empat kartu kuning. Gol pun harus didapatkan lewat titik penalti.

Kini, kedua tim kembali bertemu di babak puncak di Piala Dunia Brasil 2014. Sejumlah pengamat sepakbola, dengan menduga bahwa dalam parti puncak ini, Jerman akan merengkuh titel sepakbola tertinggi di dunia. Tim panser Jerman sudah pernah merasakan juara Piala Dunia sebanyak 3 kali pada tahun 1954,1974,1990. Dan di tahun 2014 ini dengan materi pemain terbaiknya serta ketajaman lini depan hingga saat ini Jerman sudah mampu membobol gawang lawan 17 gol dan akan menunjukkan ketajaman lini depan untuk membobol gawang Argentina demi merebut gelar juaranya untuk ke empat kalinya. Sementara itu, Tim tango Argentina yang sudah merasakan gelar juara Piala Dunia 2 kali pada tahun 1978 dan 1986, kini di tahun 2014 dengan materi pemainpemain terbaiknya Argentina akan merebut masa kejayaannya namun perjalan Argentina dipastikan mendapat perlawanan yang cukup sengit saat bertemu Jerman nanti. Hingga saat ini Argentina sudah mampu membobol gawang lawan 12 gol menjadi kan Argentina masih kurang begitu tajam lini depan hal ini akan menjadi pekerjaan rumah pemain lini depan Argentina di ajang Piala Dunia tahun ini.(YN/NET)

PANSER MENANG 2-1.......................... • DARI HALAMAN. 1 juara Piala Dunia 2014. Menghadapi Argentina di partai puncak bukanlah hal gampang untuk memenangkan pertandingan ini. Tapi bagi Sekretaris Daerah Kota Medan, Ir Syaiful Bahri MM kepada harian Andalas sangat berkeyakinan bahwa Jerman bakal dapat membungkam ketangguhan Argentina dengan skor tipis 2-1. Dipilihnya Jerman untuk dapat mengangkat tropi Piala Dunia 2014 ini, dikarenakan saat ini Jerman yang diisi pemainpemain terbaik sedang memiliki

motivasi tinggi untuk tampil terbaik di even empat tahunan ini. Lisa saja, dalam partai semifinal yang berhadapan dengan tuan rumah salah satunya tim favorit juara yakni Brazil, dilibas tak tangung-tanggung dengan skor 7-1. Kebangkitan Jerman di Piala Dunia kali ini patutu diacungkan jempol. " Saya sangat berkeyakinan, bahwa Jerman dapat meraih titel juara dunia untuk tahun ini," ungkap pria yang gemar dengan sepakbola dan menghantarkan tim Pemko Medan Juara Liga Instansi Tingkat Sumut 2014. (YN)

BRASIL KALAH ABG BUNUH DIRI... • DARI HALAMAN. 1 kilometer sebelah timur Ibu Kota Nepal, Kathmandu, Kamis (10/7). Polisi yang menginvestigasi kasus tersebut menyatakan Pragya Thapa yang berusia 15 tahun tewas setelah tim kesayangannya Brasil digulung Jerman 1-7 dalam laga semifinal Piala Dunia. Ibunya lah yang pertama kali menemukan Pragya tewas. Semalam sebelumnya, Pragya yang merupakan Anak Baru Gede

(ABG) itu dikabarkan sedang belajar di kamarnya setelah ia ngobrol panjang lebar dengan teman-temannya tentang Piala Dunia. "Dia sangat menantikan Brasil bermain di final namun kenyataannya kalah oleh Jerman," ujar penyidik Sharad Thapa. Ia menjelaskan lebih lanjut temanteman Pragya mengolok-oloknya karena Brasil kalah. Hal itu yang disinyalir menjadi penyebab keputusan Pragya mengakhiri hidupnya. (IN/BS/MA)

Sejumlah relawan Jokowi-JK berdoa bersama dan menyalakan lilin di Tugu Proklamasi, Jakarta, Jumat (11/ 7). Pada acara yang bertajuk "Seribu Lilin Untuk Rakyat Palestina" tersebut sejumlah relawan Jokowi-JK bersama masyarakat selain gelar doa bersama juga turut menyumbangkan dana yang akan di serahkan langsung kepada Kedutaan besar Palestina untuk Indonesia bagi korban perang di Gaza.

Gaji Ketua MA/MK Rp121 Juta Jakarta-andalas Gaji Ketua Mahkamah Agung (MA), Ketua Mahkamah Konstitusi (MK) dan para hakim agung/ hakim konstitusi mengalami kenaikan siginifikan. Ketua MA/MK mendapat penghasilan Rp 121 juta per bulan dan hakim agung/hakim konstitusi Rp 72 juta per bulan. Kenaikan itu dengan pertimbangan untuk memberikan jaminan keamanan dan kesejahteraan Hakim sebagaimana diatur dalam Pasal 48 Undang-Undang Nomor 48 Tahun 2003, Presiden Susilo Bambang Yudhoyono telah menandatangani Peraturan Pemerintah Nomor 55 Tahun 2014 tentang Hak

Keuangan dan Fasilitas Hakim Agung dan Hakim Konstitusi pada pada 7 Juli 2014 lalu. Menurut PP ini, seperti yang dilansir disitus seskab.go,id yang dikutip koran ini, Jumat (11/7), hak keuangan serta fasilitas bagi hakim agung (hakim pada Mahkamah Agung) dan hakim konstitusi (hakim pada Mahkamah Konstitusi) terdiri atas gaji pokok, tunjangan jabatan, rumah negara, fasilitas transportasi, jaminan kesehatan, jaminan keamanan, biaya perjalanan dinas, kedudukan protokol, penghasilan pensiun dan tunjangan lainnya. "Gaji pokok bagi Hakim Agung

dan Hakim Konstitusi diberikan setiap bulan, mengacu pada Peraturan Pemerintah yang mengatur mengenai ketentuan dan besaran gaji pokok pimpinan lembaga tertinggi/tinggi negara dan anggota lembaga tinggi negara," bunyi Pasal 4 Ayat (1,2) PP tersebut. Apabila melakukan perjalanan dinas, menurut PP ini, Hakim Agung dan Hakim Konstitusi diberikan fasilitas biaya perjalanan, yang diatur dengan peraturan perundang-undangan. Tidak Boleh Terima Honor Dengan diberlakukannya Peraturan Pemerintah Nomor 55 Tahun 2014 ini, menurut Pasal 13,

Hakim Agung dan Hakim Konstitusi tidak boleh menerima honorarium apapun yang dananya bersumber dari Anggaran Pendapatan Negara dan/atau Badan Usaha Milik Negara. "Apabila Hakim Agung dan Hakim Konstitusi menerima honorarium sebagaimana dimaksud, maka pejabat dimaksud harus mengembalikan honorarium yang telah diterima tersebut ke kas negara," tegas Pasal 13 Ayat (2) PP ini. Dengan diberlakukannya PP ini, maka segala ketentuan yang mengatur mengenai Hak Keuangan/ Administratif bagi Ketua, Wakil Ketua, dan Hakim Mahkamah

Konstitusi (MK), serta Mantan Ketua, Wakil Ketua dan Hakim Anggota Mahkamah Konstitusi beserta Janda/Dudanya; Tunjangan Khusus Kinerja Hakim dan Pegawai Negeri di Mahkamah Agung dan Badan Peradilan Yang Berada Dibawahnya; ketentuan mengenai Uang Sidang bagi Ketua dan Anggota Mahkamah Agung; ketentuan mengenai Tunjangan Jabatan bagi Ketua, Wakil Ketua, Ketua Muda dan Hakim Agung Mahkamah Agung (MA);Tunjangan Kehormatan dan Uang Representasi bagi Ketua, Wakil Ketua, dan Hakim Mahkamah Konstitusi dan lainnya.(SET/MA/BS)

KPU DIMINTA LIBATKAN PRABOWO-JOKOWI AWASI PENGHITUNGAN.................................... • DARI HALAMAN. 1 Presiden mengatakan, ajakan ini diperlukan, "Agar mereka melihat langsung proses dari hari-ke hari perhitungan itu, agar pada saat pengumuman, mereka tahu proses itu berlangsung dengan cermat". Presiden Yudhoyono dalam kesempatan itu juga menyeru kepada pers dan media masa untuk turut menenangkan situasi pascapemilihan presiden. "Saya berharap pers dan media ikut menahan diri untuk tidak

terlalu vulgar dengan pemberitaan yang bisa memicu makin tegangnya situasi dan benturan fisik secara horizontal," kata Presiden. Presiden menambahkan, "Saya memberikan seruan pada media masa, agar tidak terlalu partisan, tidak terlalu berpihak membabibuta agar pemberitaannya balance. Agar pers mendapat kepercayaan rakyat kita". Dalam kesempatan itu, Presiden juga menginstruksikan TNI dan Polri terus mengawasi dari sisi pengamanan hingga situasinya

normal kembali. Selain itu, Presiden juga mengharapkan masyarakat tidak mudah terprovokasi dan tetap menjaga kerukunan dan ketertiban. Presiden di tengah Presiden juga mengungkapkan bahwa dirinya berada di tengah, bukan bagian dari kedua kubu. Presiden menegaskan tidak memiliki kewenangan dan kekuasaan untuk mempengaruhi pemilihan presiden. Hal itu dikatakannya menanggapi sejumlah pertanyaan dari masyarakat terkait kekuasaan

presiden dalam pemilu. "Ada yang mengira presiden punya 'power' (kekuasaan) untuk mempengaruhi hasil pemilihan presiden, saya katakan, tidak ada," kata Presiden. Sesuai dengana amanat konstitusi, kewenangan penyelenggaraan dan penghitungan suara pemilu di tangan Komisi Penyelenggaraan Pemilu (KPU). Jika ada perselisihan menyangkut perselisihan dalam pemilu konstitusi memberikan mandat pada Mahkamah Konstitusi untuk

memutus. "Jadi kekuasaan ini tidak berada di tangan presiden tetapi KPU dan MK," kata Presiden. Presiden menambahkan, "Tetapi secara moral saya bertanggung jawab bahwa pemilihan presiden ini berlangsung secara baik dan demokratis," kata Presiden. Pilpres 9 Juli 2014 diikuti dua pasangan capres-cawapres yakni Prabowo Subianto - Hatta Rajasa dan Joko Widodo (Jokowi) - Jusuf Kalla (JK). (ANT/BS/MA)

BUPATI KARO RESMI DIBERHENTIKAN................................................................................................ • DARI HALAMAN. 1 Surat Keputusan Presiden tentang pemberhentian Bupati Karo itu merupakan tindak lanjut usulan DPRD Karo disampaikan oleh Dirjen Otonomi Daerah kepada Sekda H Nurdin Lubis dan Asisten Pemerintahan Hasiholan Silaen di Jakarta pada 7 Juli lalu. Dengan keputusan tersebut, maka Kena Ukur Karo Jambi Surbakti telah resmi diberhentikan dari jabatannya sebagai Bupati Karo. Sebagaimana UU nomor 32 tahun 2004 dan surat Mendagri

berisikan petunjuk teknis pelaksanaan keputusan presiden dimaksud, maka Wakil Bupati Terkelin Brahmana, SH akan melaksanakan wewenang dan tugas Bupati Karo. Untuk selanjutnya, pengangkatan Terkelin Brahmana sebagai bupati defenitif akan dilakuan melalui mekanisme sidang DPRD setempat. Acara penyerahan disaksikan Sekda Provsu Nurdin Lubis, anggota Forum Koordinasi Pimpinan Daerah Kabupaten Karo, Ketua DPRD Karo Effendi Sinukaban dan anggota DPRD Karo,

Assisten Pemerintahan Hasiholan Silaen, Kepala Badan Kesbangpolinmas Eddy Sofyan dan Kepala Dinas KominfoJumsadiDamaniksertaKepala Biro Otda Jimmy Pasaribu. Gubsu dalam sambutannya menyatakan apresiasi atas kebesaran hati Kena Ukur yang hadir dan langsung menerima SK pemberhentiannya. "Kami atas nama Pemerintah Provinsi Sumatera Utara mengucapkan terimakasih atas pengabdian dan jasa-jasanya selama memimpin Pemkab Karo," ujar Gubsu. Gubsu dalam kesempatan itu mengingatkan agar Pemerintah

Kabupaten Karo bersama DPRD segera menyelesaikan penetapan APBD tahun 2014. "Segera laksanakan konsolidasi dan koordinasi guna efektifitas penyelenggaraan Pemda Karo," ujar Gubsu. Kepada unsur FKPD dan semua pihak yang berkompeten, lanjutnya, saya minta agar tetap menjaga situasi yang kondusif di Kabupaten Karo. "Demi terjaganya situasi aman dan kondiusif di daerah, saya minta kepada pendukung pemakzulan agar tidak berlebihan menyikapi terbitnya keputusan presiden ini," imbuh Gubsu.

Dia juga meminta semua pihak baik FKPD, DPRD, Pemkab Karo agar mendukung kepemimpinan Pemerintah Kabupaten Karo oleh Saudara Terkelin Brahmana, SH sebagai pejabat yang menjalankan tugas dan wewenang Bupati Karo. Sementara itu, Kena Ukur Karo Jambi mengungkapkan tidak mengerti apa yang menjadi dasar pemberhentian dirinya sebagai Bupati Karo. "Apa salah saya, di dalam SK juga tidak ada alasan pemberhentian" ujarnya. Dia meminta diberikan waktu untuk menemui langsung Presiden RI SBY.(WAN/BS/MA)

PRESIDEN SBY SAMPAIKAN KECAMAN.................................................................................................. • DARI HALAMAN. 1 "Indonesia di samping mengecam aksi militer Israel yang berlebihan juga aktif menjalankan diplomasi baik di tingkat PBB, OKI maupun Gerakan Non-Blok," kata Presiden. Presiden menyatakan, empat hal dasar posisi Indonesia dalam berdiplomasi memberikan solusi penghentian aksi-aksi kekerasan. Pertama, aksi militer Israel harus dihentikan. Kedua, mengadakan gencatan senjata dengan pengawasan oleh PBB. Ketiga,

mencegah aksi saling balas antarkedua pihak. Keempat, segera diadakan bantuan kemanusiaan untuk korban-korban di Palestina terutama untuk perempuan dan anak-anak. Untuk itu, Presiden Yudhoyono dalam kesempatan itu meminta Menteri Luar Negeri Marty Natalegawa untuk memberikan informasi rinci terkait hal tersebut. Dalam rapat kabinet paripurna tersebut, juga diagendakan pembahasan situasi terkini pascaPemilihan Presiden 2014 yang telah berlangsung secara damai,

namun masih menyisakan persoalan saling klaim kemenangan antara pasangan capres-cawapres Prabowo Subianto - Hatta Rajasa dan Joko Widodo (Jokowi) - Jusuf Kalla (JK) terkait hasil hitung cepat. Selain itu, agenda lainnya, membahas penyelesaian programn seratus hari terakhir, sebelum berakhirnya Kabinet Indonesia Bersatu (KIB) II pada 22 Oktober 2014 ini. Dalam rapat tersebut, Presiden Yudhoyono didampingi Wakil Presiden Boediono dan dihadiri

para menteri KIB II dan jajaran pejabat lainnya di antaranya, Menteri Koordinator Politik, Hukum dan Keamanan Djoko Suyanto, Menteri Dalam Negeri Gamawan Fauzi, Menteri Luar Negeri Marty Natalegawa, Menteri Hukum dan HAM Amir Syamsuddin, Menteri Komunikasi dan Informatika Tifatul Sembiring, Menteri Koordinator Kesejahteraan Rakyat Agung Laksono, Menteri Pendidikan dan Olahraga Roy Suryo, Menteri Pendidikan dan Kebudayaan M Nuh.

Menteri Koordinator Perekonomian Chairul Tanjung, Menteri Perdagangan M Lutfhi, Menteri Keuangan Chatib Basri, Menteri Perencanaan Pembangunan Nasional Armida S Alisjahbana Menteri Pertanian Suswono, Menteri Kelautan dan Perikanan Cicip Syarif Sutardjo, Menteri Perindustrian MS Hidayat, Menteri ESDM Jero Wacik, Gubernur Bank Indonesia Agus Martowardojo, Kepala Badan Intelijen Nasional Marciano Norman, Kapolri Sutarman dan Jaksa Agung Basrief Arief.(ANT/MA)

MAHASISWA DI MEDAN KUTUK SERANGAN ISRAEL........................................................................ • DARI HALAMAN. 1 Gaat aksi di depan halaman Masjid Agung Medan, massa yang mengatasnamakan Aliansi Mahasiswa Medan Peduli Palestina yang merupakan gabungan perwakilan BEM sejumlah kampus, seperti Institut Teknologi Medan (ITM), Universitas Muhammadiyah Sumatera Utara (UMSU), Universitas Pancabudi, dan Universitas Darma Agung mengutuk serangan Israel ke Palestina. Koordinator aksi Yudi Prasmintyo mengatakan, dalam aksi damai kali ini pihaknya meminta agar pemerintah Indonesia mendesak Israel dan PBB untuk menghentikan serangan Israel ke Palestina. "Kalau memang Dewan Keamanan (DK) PBB tidak sangup menghentikan tindakan Israel ke Palestina sebaiknya DK PBB dibubarkan saja," ujarnya. Pihaknya juga mengajak warga Medan agar peduli terhadap kondisi Palestina yang diserang secara membabi-buta

oleh Israel. "Tindakan Israel ke Palestina sudah tidak manusiawi," tegasnya. Dalam orasinya, pendemo mendesak pemerintah bersikap keras dan mendorong PBB untuk bertindak tegas menghentikan aksi kekerasan yang dilakukan Israel. Selain mengutuk keras dan meneriakkan yel-yel anti-Israel, pendemo juga melakukan pengumpulan dana di sekitar kompleks Masjid Agung Medan. Mereka berkeliling membawa kotak bertuliskan 'Pray for Gaza' dan 'Bantuan untuk Palestina'. Di akhir aksinya, pengunjuk rasa menggelar salat gaib di badan Jalan Diponegoro, Medan untuk mendoakan para korban di Palestina. Usai salat gaib, puluhan massa bergerak ke depan kantor komjen Amerika di gedung Uniland Jalan MT Haryono sekira pukul 15.00 WIB. Puluhan mahasiswa menilai Amerika merupakan biang di belakang Israel. Kordinator aksi Yudi Prasmintyo, mendesak pemerintah bersikap keras untuk menghentikan aksi kekerasan

yang dilakukan Israel. "Kata SBY Indonesia sebagai negara muslim terbesar di dunia, tapi kok gak ada respon dari pemerintah Indonesia yang melihat warga Palestina di bunuh dengan tidak manusiawi, maka itu kami mendesak PBB untuk bertindak. Jangan ada lagi warga Palestina yang menjadi korban," katanya. Pantauan wartawan di lokasi, puluhan mahasiswa yang melakukan orasi hendak membakar ban bekas di depan gedung Uniland, namun aksi mahasiswa berhasil di redam Kapolsek Medan Timur, Kompol Juliani Prihatini, selenjutnya para pendemo membubarkan diri. WNI Diminta Melapor ke Perwakilan RI Kawasan Gaza, Palestina saat ini terus digempur Israel. Puluhan warga sipil tewas akibat serangan roket itu. Diketahui di Gaza juga ada sejumlah WNI. Pihak Kemlu pun mengimbau agar WNI yang berada di sana melapor. Menlu Marty Natalegawa dalam dalam siaran pers Kemlu, Jumat (11/7) yang dikutip dari

detik.com, mengimbau seluruh WNI yang berada di wilayah Gaza untuk segera melapor kepada Perwakilan RI di negara sekitar. "Saat ini Perwakilan RI yang menjangkau wilayah Palestina adalah KBRI Amman di Yordania," terang Marty. Menurut Marty, pendudukan Israel di Tepi Barat menjadikan penempatan Perwakilan RI tidak mungkin untuk dilaksanakan. Namun di masa mendatang, konsul honorer Indonesia di Palestina dapat menjadi salah satu opsi pijakan Indonesia di bumi Palestina. Selain itu juga diinformasikan bahwa pemerintah Indonesia akan terus memberikan bantuan untuk Palestina. "Bantuan kita kepada Palestina adalah terus menerus, bukan saja bantuan kemanusiaan, bahkan kita mengadakan Konferensi Internasional di Jakarta untuk menggalang penciptaan kapasitas negara Palestina merdeka," tutupnya. Sementara itu, memasuki hari keempat pemboman Israel,

korban tewas melampaui 100 orang. Lima korban terakhir tewas dalam perjalanan ke Rafah untuk mendapatkan pertolongan. Aljazeera melaporkan korban tewas mencapai 101. Lima korban ditemukan terjebak di reruntuhan dalam keadaan sekarat. Seluruhnya dilarikan ke Rafah untuk mendapatkan pertolongan. Israel juga menyerang Rafah sepanjang Jumat (11/7), yang membuat evakuasi korban terhambat. Di Gaza City, pemboman berlanjut sebagai upaya Israel menghentikan serangan roket. Sedikitnya 200 rumah di Gaza City terbakar dan hancur. Sampai kemarin, jumlah rumah yang hancur mencapai lebih 3.000. Avichay Adraee, juru bicara militer Israel, mengatakan serangan menghantam lebih 1.100 target di Gaza sejak awal ofensif. "Masih akan ada ratusan serangan lagi," ujarnya. Sedikitnya 700 warga Palestina terluka sejak serangan dilancarkan. Di pihak Israel, hanya 10 orang terluka.(ACO/BS/IN /MA)


MEDAN KITA

Sabtu 12 Juli 2014

harian andalas | Hal.

2

andalas DPRD Medan Terima LPj Lugas & Cerdas PENERBIT PT. Star Media Internusa d/h. PT. Inti Media Nusantara PEMBINA Dr Eggi Sudjana SH MSi PEMIMPIN UMUM/PEMIMPIN REDAKSI Iskandar ST WKL PEMIMPIN UMUM/WKL PEMIMPIN REDAKSI/PENJAB H Baharuddin WAKIL PEMIMPIN REDAKSI II MA Siddik Surbakti, Christoffel Manurung SH MH PEMIMPIN PERUSAHAAN Amiruddin REDAKTUR PELAKSANA Gusliadi Ritonga SEKRETARIS REDAKSI Dian Purnama Sari KOORDINATOR DAERAH Agus Salim Ujung REDAKTUR Hamdani Nasution, Asril Tanjung, Hermawan, Yonan Febrian, M.Sulaiman STAF REDAKSI Asiong, Robenson Sidabariba, Yunan Siregar, Irwan Ginting, Felix Sidabutar, Thamrin Samosir, Desrin Pasaribu, Maguslim, Dedi Afrizal FOTOGRAPHER Hs Poetra SIRKULASI Septho IKLAN Syarifah PENASEHAT HUKUM Syahril SH SpN; Nur Alamsyah SH MH; Abu Bokar Tambak SH MHum; A Herwan Bispo SH, H. Syafrizal SH. MH ALAMAT REDAKSI/ TATA USAHA Jalan T Amir Hamzah Ruko Kompleks Griya Riatur Indah No. 182-184-186 Medan NOMOR REKENING BRI Unit Kapten Muslim Medan a/n Amiruddin Mendrofa No. Rekening 3383-01-027966-53-5 BCA KCP Tomang Elok a/n Amiruddin Mendrofa No. Rekening 7865078382 Iklan Warna (FullColour) Rp. 15.000/mm kolom Iklan Hitam Putih Rp 10.000/mm kolom Iklan Keluarga/Ucapan Selamat Rp 3.500/mm kolom TELEPON (061) 8449800 FAKSIMILE (061) 8462800 EMAIL REDAKSI:andalas.redaksi@gmail.com andalasnewsmedan@gmail.com IKLAN: marketingandalas@gmail.com PENCETAK CV. Grafika Sumatera. Isi di Luar Tanggungjawab Pencetak

EDITORIAL

Final Piala Dunia dan Obsesi Messi

U

ntuk kali pertama dalam 24 tahun Argentina akhirnya kembali masuk final Piala Dunia. Kalau ada satu hal yang membuat Albiceleste bisa melangkah ke partai puncak maka dia adalah Lionel Messi. Di antara para tim unggulan, Argentina bisa dianggap beruntung karena undian fase grup menempatkan mereka bersama tim yang relatif lemah. Dan benar saja, skuat besutan Albiceleste jadi juara grup setelah meraih hasil sempurna sembilan. Messi punya kontribusi sangat besar dalam kemenangan-kemenangan yang didapat di Grup F ini. Faktanya, dari lima gol yang dibuat Argentina empat di antaranya dilesakkan bintang milik Barcelona ini. Sementara satu lainnya adalah hasil bunuh diri pemain Bosnia dan Herzegovina. Tak bisa dipungkiri, Messi merupakan sosok kunci atas kemenangan-kemenangan Argentina dan mengantar timnya masuk ke final. Situs Whoscored mencatat Messi sebagai pemain dengan performa paling baik di Piala Dunia kali ini. Selain empat gol dan satu assist, Lionel Messi ratarata sukses melepaskan 3,2 tembakan per laga. Dia juga punya akurasi umpan sebesar 81,7% dan empat kali terpilih jadi man of the match. Namun, betapapun hebatnya Messi bersama Barcelona, bahkan sudah meraih empat gelar sebagai pemain terbaik dunia (Ballon D'or), bagi rakyat Argentina dia tetap belum ada apa-apanya dibanding 'sang dewa', Diego Armando Maradona. Betapa tidak, seorang Maradona tetap dianggap sebagai ikon utama sepakbola Argentina, karena kontribusi utamanya memberikan gelar Piala Dunia 1986 serta membawa Argentina kembali ke final. Kebetulan kedua final itu sama-sama menghadapi negara yang sama, Jerman. Kini, dalam final yang berlangsung Senin dinihari, Argentina kembali akan ditantang Jerman. Partai puncak ini menjadi obsesi Messi sekaligus sebagai ajang pembuktian baginya, untuk melepaskan diri dari bayangbayang kedigdayaan Maradona. Dari segi materi pemain, baik Argentina maupun Jerman memiliki kualitas pemain yang berimbang. Jika Jerman memiliki kiper tangguh Manuel Neuer, Argentina juga punya Sergio Romero. Di lini pertahanan dan penyerangan pun kedua tim memiliki pemain-pemain kelas satu. Yang membedakan kedua tim hanyalah Messi Factor. Ya, faktor Messi bisa menjadi pembeda sekaligus penentu kemenangan Argentina. Sebaliknya Messi juga bisa menjadi penyebab kegagalan Abiceleste, jika dia tidak bermain apik dan berhasil diredam para pemain Jerman yang terkenal tangguh dan kokoh. Agaknya faktor fisik dan kegigihan itu pula yang sedikit membedakan Messi dengan Maradona. Jika Maradona dikenal sebagai petarung dan siap bermain 'kotor' demi meraih kemenangan. Sebaliknya Messi terlalu santun dan selalu ingin bermain cantik. Dan, sejauh ini Messi memang sudah membuktikan, tanpa disertai taktik 'kotor' seperti diving ala Robben atau main gigit ala Suarez, kapten Argentina bisa sukses dan mampu membawa negaranya ke final. Dan, final Piala Dunia ini menjadi obsesi Messi menjadikannya sebagai sosok pahlawan negeri yang akan dikenang selamanya, seperti halnya Maradona. Jika Messi bisa membawa Argentina menjadi Juara Dunia, maka dia sudah bisa disejajarkan atau bahkan jauh lebih baik dari Maradona dan Pele. Sedangkan rivalitas dengan Cristiano Ronaldo sudah dianggap tak relevan lagi, sebab kelas CR-7 hanya selevel Suarez, Rooney, Van Persie, atau Karim Benzema. Begitulah...(**)

Pelaksanaan APBD 2013 Medan-andalas Semua fraksi di DPRD Medan menerima Laporan Pertanggungjawaban (LPj) Pelaksanaan APBD Kota Medan Tahun Anggaran 2013 dalam sidang paripurna DPRD Medan, Jumat (11/7). Sidang yang dipimpin Ketua DPRD Medan Amiruddin dan dihadiri Wali Kota Dzulmi Eldin serta unsur FKPD Kota Medan itu diawali dengan penyampaian laporan Ketua Panitia Khusus (Pansus) LPj Pelaksanaan APBD Kota Medan 2013 DPRD Medan Ahmad Parlindungan Batubara. Kemudian dilanjutkan penyampaian pendapat akhir seluruh fraksi, yakni Demokrat, PKS, PDIP, Golkar, PAN,

PDS, PPP, dan Medan Bersatu. Fraksi Demokrat melalui ketuanya, Herri Zulkarnain, menilai bahwa pelaksanaan APBD Kota Medan tahun anggaran 2013 belum sepenuhnya terlaksana dengan baik. Sejumlah program yang dilakukan dengan dana cukup besar belum mampu mengatasi permasalahan masyarakat, baik di bidang pendidikan, kesehatan, infrastruktur, dan lainnya. “Memang dalam hal pengelolaan keuangan kami nilai relatif baik, terlebih karena tahun 2013 Pemko Medan mendapat penilaian opini wajar tanpa pengecualian (WTP) dari BPK. Namun dari sisi pelaksanan program tahun anggaran 2013, fraksi kami berpendapat belum sepenuhnya terlaksana dengan baik,” kata Herri. Menurut Fraksi Demokrat, dari 16 penerimaan retribusi daerah yang dikelola SKPD, hanya tiga SKPD yang realisasi penerimaan-

nya melampaui target, yaitu dinas pencegah pemadam kebakaran mencapai 100,04 persen, dinas kependudukan dan catatan sipil mencapai 123,65 persen, dan badan pelayanan perizinan terpadu sebesar 105,60 persen. “Sedangkan realisasi yang masih di bawah target adalah retribusi yang dikelola dinas kesehatan, dinas kebudayaan dan pariwisata, serta dinas perhubungan yang masingmasing hanya mampu merealisasikan di bawah 60 persen dari target yang ditetapkan,” tandasnya. Fraksi Demokrat juga menyoroti kinerja dua perusahaan daerah yakni PD Rumah Potong Hewan dan PD Pembangunan yang selama 3 tahun berturut-turut belum mampu memberikan kontribusi terhadap PAD Kota Medan. “Kami juga minta Pemko Medan mengevaluasi kinerja dua PD ini, dan mohon dipertimbangkan agar penge-

lolaan dua PD ini diserahkan kepada pihak swasta,” tandasnya. Sedangkan terkait penyelesaian tunggakan dana bagi hasil (DBH) pajak dari Pemerintah Provinsi Sumut, Fraksi Demokrat juga mendesak Pemko Medan agar melakukan upaya hukum. “Pemko Medan semestinya tidak terbatas hanya melakukan lobi-lobi semata, harus bersikap lebih tegas seperti melakukan upaya hukum,” pungkasnya. Sementara itu, Fraksi Golkar melalui Ferdinand L Tobing meminta agar dinas pertamanan di tahun anggaran mendatang lebih serius dalam melakukan pengawasan lampu penerangan jalan. Sebab, masyarakat Kota Medan merasa tidak nyaman lagi bila keluar rumah pada malam hari karena gelapnya jalan-jalan umum. “Dinas pertamanan harus membuat program perencanaan pema-

Rekapitulasi Suara Tingkat Kelurahan Rampung Medan-andalas Proses rekapitulasi perolehan suara pada Pemilu Presiden dan Wakil Presiden 2014 telah selesai di tingkat kelurahan di Kota Medan, Jumat (11/7). Dijadwalkan, petugas di tingkat kelurahan akan mengantarkan hasil rekapitulasi dan kotak suara ke tingkat kecamatan. "Jumlah kelurahan di Medan ada 151 dan seluruhnya sudah selesai rekapitulasi," jelas Komisioner KPU Kota Medan Pandapotan Tamba kepada wartawan, kemarin. Dia mengaku, sejauh ini belum ada kendala dalam pelaksanaan rekapitulasi. Pola pengamanan dalam pelaksanaan rekapitulasi juga tetap tidak berubah pada seluruh tingkatan. "Pengamanan tetap sesuai seperti prosedur semula, tidak ada perubahan," timpalnya. Sesuai jadwal, kata Tamba, proses rekapitulasi perolehan suara untuk tingkat kecamatan akan berlangsung pada 13-15 Juli 2014. Dijaga Ketat Sementara itu usai rapat pleno di masing-masing Panitia Pemungutan Suara (PPS) atau kelurahan di Medan utara selanjutnya semua kotak suara yang berisi surat suara dan hasil penghitungan suara diserahkan ke PPK/kecamatan. Kotak suara yang berisi hasil penghitungan suara di PPS itu dikawal ketat petugas kepolisian saat proses penyimpanan dalam suatu ruangan sebelum dihitung di tingkat kecamatan atau PPK. Menurut Ketua PPS Kelurahan Besar,

Eldin Minta Camat Tanggap Situasi Pasca-pilpres

andalas/DP

DISIMPAN - Logistik Pilpres 2014 dan hasil penghitungan suara dari PPS disimpan dalam suatu ruangan di Kantor Kecamatan Medan Labuhan. Kecamatan Medan Labuhan Jupiter Mendrofa SE, hasil rekapitulasi suara selesai dilanjutkan rapat pleno, kemudian semua logistik dan perhitungan suara itu diserahkan ke PPK. Dikatakan Mendrofa, perhitungan suara ditingkat KPPS dan PPS di kelurahannya sukses tidak ada kendala sebab semua petugas KPPS sudah berpengalaman dari pileg yang lalu. Senada dengan itu Ketua PPK Medan Labuhan Drs Jasa Fadillah Ginting MPdI mengatakan di Kecamatan Medan Labuhan ada 6 PPS sudah menyerahkan logistik dan hasil perhitungan suara.

"Sejak logistik dan hasil perhitungan suara masuk ke PPK dikawal petugas polisi secara ketat. Untuk perhitungan suara di PPK Kecamatan dimulai Minggu 13 Juli 2014 sesuai petunjuk KPU Kota Medan," katanya. Ketika dikonfirmasi, Kapolsekta Medan Labuhan Kompol Ronny Oktavianus Sitompul, Jumat (11/7) membenarkan pengawalan logistik dan hasil penghitungan suara harus dikawal anggota sampai selesai perhitungan suara di tingkat kecamatan atau PPK. "Hasil penghitungan suara itu disampaikan ke KPU Kota Medan," ucapnya.(THA/DP)

Sumut Alami Peningkatan Curah Hujan Medan-andalas Provinsi Sumatera Utara diprakirakan mengalami peningkatan curah hujan pada bulan Juli meski daerah itu masih dilanda musim kemarau. Kabid Pelayanan Data dan Informasi BMKG Wilayah I Medan Hendra Suwarta di Medan, Jumat (11/7), mengatakan kondisi itu disebabkan adanya gangguan cuaca berupa menghangatnya suhu permukaan laut di Sumut akibat musim kemarau. Gangguan tersebut menyebabkan banyaknya muncul butiran air yang dapat

mempercepat pembentukan awan konvektif atau pembawa hujan di Sumut. Disebabkan Sumut sedang menerima tiupan angin barat, pembentukan awan konvektif tersebut berpeluang terjadi pada siang hari sehingga potensi waktu hujan yang turun adalah pada sore hingga malam hari. Dengan kondisi musim yang masih kemarau, diprakirakan hujan tersebut tidak terlalu lebat. "Hanya ringan hingga sedang," katanya. Dari aspek geografis, daerah di Sumut yang berpeluang lebih banyak mengalami

sangan lampu jalan di setiap ruas jalan/gang dan memperbaiki lampu jalan yang sudah rusak, sehingga nantinya semua lampu jalan di Kota Medan maupun daerah lingkar luar hidup dan tertata dengan baik,” kata Ferdinand. Pada kesempatan itu, Wali Kota Medan Dzulmi Eldin, mengucapkan terima kasih kepada kepada segenap jajaran pimpinan serta seluruh Anggota DPRD Medan, khususnya kepada pansus LPj, yang telah membahas substansi pertanggungjawaban pelaksanaan APBD tahun anggaran 2013. “Saya atas nama Pemko Medan menyampaikan apresiasi dan terima kasih yang setinggi-tingginya kepada jajaran DPRD Medan karena sudah membahas secara mendalam substansi pertanggungjawaban pelasanaan APDB tahun 2013, sehingga dapat diparipurnakan hari ini,” kata Eldin.(BEN)

curah hujan itu berada di wilayah pantai barat seperti Kabupaten Tapanuli Tengah, Mandailing Natal, dan Kota Sibolga. Selain peningkatan curah hujan, BMKG juga mengingatkan masyarakat untuk mewaspadai tiupan angin kencang yang diprakirakan dapat mencapai kecepatan 30 knot atau sekitar 50 km per jam. Meski mengalami peningkatan curah hujan, tetapi BMKG Wilayah I Medan memprakirakan suhu cuaca di Sumut cukup panas karena masih berada dalam musim. "Prakiraan kami, suhunya bisa mencapai 35 derajat celsius," kata Hendra.(ANT)

Medan-andalas Wali Kota Medan Drs HT Dzulmi Eldin S MSi meminta kepada tim pemenangan pasangan capres, para tokoh masyarakat, tokoh agama, tokoh pemuda, dan seluruh lapisan masyarakat untuk tetap menjaga dan menciptakan kekondusifan di tengahtengah masyarakat Kota Medan pasca-pemilihan presiden dan wakil presiden dengan tidak melakukan pro-aktif dan mobilisasi massa sembari menunggu keputusan resmi dari KPU selaku pihak berkompeten. "Peran semua pihak sangat penting untuk tetap menjaga dan membangun persatuan dan kesatuan, menjaga kebersamaan serta menghormati dan mematuhi ketentuan peraturan perundangundangan," kata wali kota pada rapat koordinasi dengan unsur Forum Koordinasi Pimpinan Daerah (FKPD) plus Kota Medan bersama tim pemenangan capres dan cawapres nomor 1 dipimpin HM Syaf Lubis serta tim pemenangan capres dan cawapres nomor 2 dipimpin Robby, serta KPU dan Bawaslu, Jumat (11/7). Pertemuan ini, kata wali kota, sangat penting guna melihat perkembangan situasi dan kondisi pasca-pilpres. "Kita harus bersabar menunggu pengumuman resmi dari KPU RI yang berwenang dalam hal ini. Siapapun menjadi pemenangnya, haruslah sama-sama kita hormati,“ pinta Eldin. Kepada para camat, wali kota, meminta untuk tanggap melihat situasi dan kondisi di wilayah masing-masing dengan selalu meningkatkan koordinasi, bersinergi dengan unsur pimpinan yang ada di kecamatan. "Peran para camat sangat strategis. Jalinlah kerjasama dengan tokoh masyarakat, agama, pemuda di wilayah masing-masing dan ajak masyarakat menjaga kekondusifan Kota Medan," pintanya. Sementara Kapolresta Medan Kombes Pol Nico Afinta mengajak semua pihak wajib menjaga ketenangan sampai hasil pilpres diumumkan oleh KPU. "Pertemuan ini penting untuk menyamakan persepsi dan tingkat kepercayaan masyarakat akan tinggi bila semua menjalankan tugas dan fungsinya dengan baik," katanya. Senada dengan itu Dandim 0201/BS, Letkol Kav Aris Setyawan Munandar meminta komitmen semua pihak tidak saja ketua tim pemenagan yang siap kalah dan siap menang, tetapi juga unsur ke bawahnya. "Tunjukkan Kota Medan tidak seperti yang apa dikhawatirkan sebelumnya," katanya. Ketua KPU Kota Medan Yenny Chairiyah Rambe SH sendiri menyampaikan pada 10-12 Juli rekapitulasi di tingkat kelurahan, 13-15 di kecamatan, 16 di tingkat kabupaten/kota, 17-18 di provinsi dan 20-22 tingkat nasional (pusat), dan penetapan pemenang pemilu pada 22 Juli 2014. Sedangkan kedua tim pemenangan capres dan cawapres sepakat sama-sama menunggu pengumuman resmi dari KPU.(SBC)

Isu SARA Tak Pengaruhi Keunggulan Jokowi-JK Medan-andalas Fenomena keunggulan sementara capres-cawapres Jokowi-JK dalam penghitungan suara versi quick count menunjukkan isu-isu suku, ras, dan agama (SARA) yang selama ini menerpa pasangan ini tidak begitu memengaruhi pilihan rakyat. Penyelenggaraan pilpres kali ini menunjukkan satu kedewasaan dalam berpolitik masyarakat yang merupakan kemajuan besar bagi bangsa Indonesia dalam kehidupan demokrasi dan penghayatan Pancasila yang mengedepankan persatuan. Hal ini dilontarkan Wakil Ketua DPD Partai PDI Perjuangan Sumut dr Sofyan Tan saat buka puasa bersama sejumlah wartawan di Warung Rawit, Jalan Pegadaian, Medan, Rabu (9/7). “Hasil ini menunjukan bahwa orang biasa berwajah ndeso

Sofyan Tan (Jokowi, red) yang tidak memiliki turunan dari kaum ningrat, elite tertentu juga bisa menjadi presiden. Hal ini memberikan harapan baru bagi semua warga Indonesia. Jokowi tidak banyak bicara, punya prestasi, dan menunjukkan karya-karyanya

yang bisa bermanfaat bagi orang banyak,” kata Anggota DPR RI terpilih ini. Dilihat dari berbagai survei pada awalnya, imbuh suami Elinar ini, kelihatan ada sebagian masyarakat menunggu dan tidak menentukan pilihannya. Namun setelah menyaksikan debat capres di televisi, masyarakat mulai menjatuhkan pilihannya. “Saya melihat ini sebagai satu demokrasi baru bagi perubahan Indonesia ke arah yang lebih baik lagi,” kata pria kelahiran Kecamatan Medan Sunggal ini. Saat ditanya seperti apa iklim demokrasi di Sumut saat digelarnya pilpres, Sofyan Tan mengatakan, Provinsi Sumut yang masyarakatnya heterogen bisa terjadi gesekan apabila perut masyarakat terancam. ”Pada saat persoalan perut mereka terancam dan menjadi masalah maka ini bisa bergolak.

Namun menyangkut soal pemilihan kepala daerah maupun presiden mereka bisa menerima perbedaan itu, apalagi setelah melihat ternyata calon presidennya ingin memperbaiki nasib masyarakat,” ungkap tokoh pendidikan ini. Dalam pilpres kali ini, Sofyan Tan juga menilai masyarakat Sumut telah menjalankan hak pilihnya dengan baik. Buktinya saat penghitungan surat suara di sejumlah TPS dirinya tidak melihat masyarakat berbondongbondong atau saling sikut-sikutan mendukung capres tertentu. “Banyak TPS kosong di saat penghitungan suara, artinya masyarakat telah menentukan pilihan dan menyelesaikan tugasnya. Jika mereka masih berbondong-bondong saat penghitungan suara dan meneriakan yel-yel mendukung capres tertentu tentu hal ini bisa

gawat,” ucap Sofyan Tan. Terkait adanya dua kubu yang saling mengklaim sebagai pemenang pilpres, Sofyan Tan menuturkan, saat ini masyarakat Indonesia sudah tidak bodoh lagi karena di salah satu sisi ada tranparansi yang akan disampaikan. “Saat ini ada sepuluh lembaga survei, tujuh diantaranya kredibel yang namanya sering muncul serta prediksinya di saat pilkada cukup akurat. Tiga lagi tidak dikenal dan banyak orang terkaget-kaget saat lembaga survei ini muncul. Orang-orang nantinya bisa menilai mana yang sebenarnya pantas dan tidak pantas. Media juga akan dinilai oleh masyarakat itu sendiri,” tutur Sofyan Tan seraya menambahkan media yang menyiarkan hasil pilpres secara benar tentunya akan menjadi sebuah media favorit bagi masyarakat luas.(SIONG)


MEDAN KITA

Sabtu 12 Juli 2014

harian andalas | Hal.

Penertiban PKL Petisah Ricuh Medan-andalas Kericuhan pecah saat seratusan petugas Satuan Polisi Pamong Praja (Satpol PP) Kota Medan menertibkan pedagang kaki lima (PKL) yang berjualan di pinggir jalan seputaran Pasar Petisah, Jumat (11/7). Kericuhan terjadi karena para pedagang melawan petugas. Selain berusaha mempertahankan tenda yang akan dibongkar, pedagang sempat melempari petugas dengan batu. Meski demikian petugas tidak gentar. Penertiban yang dipimpin langsung Kepala Satpol PP M Sofyan itu terus berlangsung. Satu per satu tenda para pedagang diangkut dengan menggunakan 1 unit truk. Walaupun para pedagang berusaha sekuat tenaga mempertahankan tenda tempat mereka berjualan, tetap saja berhasil diamankan petugas satpol PP. Sebelum melakukan penertiban, seratusan petugas satpol PP dibantu beberapa personel denpom menggelar apel persiapan di halaman Gedung Dharma Wanita Medan, tak jauh dari Pasar Petisah. Dalam arahan singkatnya, Sofyan meminta agar penertiban lebih mengutamakan pendekatan persuasif. “Jika upaya pendekatan persuasif gagal barulah dilakukan tindakan represif,” kata Sofyan dalam arahannya. Usai apel, Sofyan bersama anggotanya langsung bergerak menuju Jalan Nibung Utama. Saat itu sejumlah pedagang menolak memindahkan tenda dagangannya yang telah memakan badan jalan. Meski telah diberi penjelasan

andalas/hs poetra

PENERTIBAN PKL - Sejumlah pedagang berusaha mempertahankan lapak jualannya tidak digusur oleh petugas Satpol PP Medan saat berlangsungnya aksi penertiban pedagang kaki lima yang berjualan di kawasan Petisah, Medan, Jumat (11/7). bahwa keberadaan para pedagang telah menyebabkan terjadinya kemacetan, pedagang tidak menanggapinya, Sofyan pun memerintahkan anggotanya membongkar tenda. Beberapa pedagang berusaha mempertahankan tenda dengan memeluknya sekuat tenaga. Berhubung jumlah petugas satpol PP cukup banyak, upaya tersebut siasia. Petugas satpol PP berhasil merebut dan mengamankannya ke dalam truk. Penertiban terus dilanjutkan,

YLKI Minta Tertibkan Makanan Kedaluwarsa Medan-andalas Menjelang Hari Raya Idul Fitri 1435 Hijriyah, Dinas Perindustrian dan Perdagangan (Disperindag) Kota Medan diminta menertibkan super market yang menjual makanan dan minuman kedaluwarsa. "Karena makanan dan minuman yang sudah habis masa berlakunya tersebut, cukup berbahaya bagi kesehatan manusia dan jangan dijual kepada masyarakat," kata Ketua Yayasan Lembaga Konsumen Indonesia (YLKI) Sumut Abu Bakar Siddik di Medan, Jumat (11/7). Biasanya, menurut dia, beberapa hari lagi memasuki Lebaran, super market banyak yang menjual parsel kepada konsumen, dan diantara kemasan tersebut terdapat makanan dan minuman yang habis masa berlakunya. "Juga ada makanan yang sudah rusak dan terbuka, hal ini jelas tidak baik bagi kesehatan, bisa saja menimbulkan penyakit," ucap Abubakar. Dia menyebutkan, disperindag sebagai pembina bagi para pedagang maupun pengawas super market harus bertanggung jawab mengenai makanan dan minuman yang kedaluwarsa tersebut. Disperindag Kota Medan jangan sampai lengah atau bobol dengan beredarnya makanan dan minuman yang kedaluwarsa tersebut. "Petugas Disperindag Kota Medan bekerjasama dengan Balai Pengawas Obat dan Makanan (BPOM) Medan diminta melakukan razia di lapangan dengan cara mendatangi super market," ujarnya. Abubakar menambahkan, pusat perbelanjaan yang memasarkan kemasan rusak kepada masyarakat, juga dapat dikenakan dengan Undang-Undang Nomor 8 Tahun 1999 tentang Perlindungan Konsumen, dengan ancaman hukuman 5 tahun penjara atau membayar denda senilai Rp2 miliar. Oleh karena itu, pemilik super market dan pusat perbelanjaan yang serba mewah tersebut harus lebih ekstra hati-hati dalam memasarkan produk dan jangan dijual secara sembarangan kepada konsumen. (ANT)

Sabtu, 12 Juli 2014

tenda pedagang yang berdiri memakan badan jalan langsung dibongkar. Sejumlah pedagang wanita berusaha menghadang penertiban itu. Selain memprotes keras penertiban yang dilakukan, para pedagang juga tak henti-hentinya mengumpat para petugas. Aksi itu tidak membuat proses penertiban berhenti. Petugas satpol PP terus membersihkan badan jalan dari tenda milik pedagang. Sejumlah pakaian jualan para pedagang juga tidak luput diangkut

petugas. Tidak terima barang dagangannya diangkut, seorang wanita paruh baya nekat menaiki truk satpol PP yang tengah berjalan. Sambil melontarkan sumpah serapah, dia merebut kembali pakaian jualannya yang sempat diamankan petugas satpol PP tersebut. “Kalian memang tidak punya perikemanusian, orang cari makan digusur seperti ini,” teriak wanita itu sambil melemparkan pakaian jualannya dari atas truk. Kasatpol PP Kota Medan Sof-

yan mengatakan, sebelumnya pihaknya sudah memberitahukan baik-baik kepada pedagang untuk mundur. Tetapi saat diminta mundur, mereka malah melawan petugas. “Mereka sudah kita suruh mundur. Teman-teman media lihat sendiri. Jalan di kawasan ini macet akibat beberapa PKL ini berjualan hampir ke badan jalan. Jalan untuk kepentingan seratus orang, bukan untuk beberapa pedagang PKL saja. Kepentingan orang banyak prioritas kita,” tegasnya.(BEN)

1 Agustus, Jamkesda Provsu Berintegrasi ke BPJS Medan-andalas Awal Agustus 2014 program Jaminan Kesehatan Daerah Provinsi Sumatera Utara (Jamkesda Provsu) bakal berintegrasi ke program Jaminan Kesehatan Nasional (JKN) yang dikelola Badan Penyelenggara Jaminan Sosial (BPJS) Kesehatan. "Saat ini 15 kabupaten/kota sudah mengirim datanya ke BPJS Kesehatan. Namun ada beberapa item peserta yang perlu diperbaiki seperti tahun lahir dan statusnya," kata Kepala Dinas Kesehatan Sumut dr RR Surjantini usai buka puasa bersama di kantor BPJS Kesehatan, kemarin. Ke-15 kabupaten/kota yang merupakan Penerima Bantuan Iuran (PBI) Jaminan Kesehatan melalui APBD Sumut yaitu Tanjung Balai 3.143, Batu Bara 7.620, Nias Selatan 1.470, Samosir 2.432, Padang Lawas 4.581, Sibolga 1.717, Simalungun 16.620, Pematang Siantar 4.739, Labusel 8.544, Binjai 7.508, Padang Sidimpuan 5.964, Tapsel 5.362, Tebing Tinggi 3.000, Deli Serdang 52.808, dan Serdang Bedagai 143.629. “Total seluruhnya yang PBI Jamkesda Sumut 143.629 jiwa,” timpal Kasi Jamkesmas Dinkes Sumut Alexander Gultom. Ke-15 kabupaten/kota itu, katanya, saat ini sedang dalam penyempurnaan data seperti mengenai tanggal lahir dan status peserta. “Lima bulan lagi yang akan dibayar PBI-nya setelah dilakukannya MoU dengan BPJS Kesehatan pada 1 Agustus nanti,”

ujar Alex. Sementara 14 kabupaten/ kota lagi, sambungnya, masih dalam proses examinasi di Kantor Gubernur Sumut, yakni Asahan 13.558 jiwa yang masuk PBI, Dairi 5.815, Gunung Sitoli 642, Humbahas 3.495, Labura 6.709, Taput 5.677, Madina 8.152, Tobasa 3.497, Nias Barat 414, Deli Serdang 3.971 (tahap dua), Langkat 18.569, Palas 4.660, Tapteng 24.500, dan Labuhan Batu 3.910. Totalnya 103.569 jiwa. “Jadi sebenarnya ada 13 kabupaten/ kota lagi karena Deli Serdang ada penambahan di tahap kedua,” sebut Alex. Sedangkan empat kabupaten/ kota lagi, tambah Alex lagi, seperti Pakpak Bharat tidak masuk PBI Jamkesda Sumut, karena warganya yang miskin ditanggung dalam PBI pusat di Jamkesmas dan Pemda-nya menanggung sendiri warganya masuk BPJS. “Selain itu, Medan datanya belum lengkap, Nias Induk tidak mengirim datanya, gak tau apa alasanya walaupun kita sudah beberapa kali mengirim surat. Nias Utara dan Karo datanya belum lengkap,” imbuh Alex. Kepala Departemen Pemasaran dan Peserta BPJS Kesehatan Medan Manna Lubis menerangkan, data warga yang berintegrasi ke

BPJS Kesehatan dari Dinkes Sumut belum fix sehingga belum diproses dan masih menunggu data fix dari Dinkes Sumut. "Kita tunggu data fix dulu dari data Dinkes Sumut, kalau belum fix maka belum bisa dimasukkan ke data yang berintegasinya," katanya. Disebutkannya, Dinkes Sumut mengirim data 15 warga kabupaten/ kota menjadi peserta BPJS Kesehatan dari Jamkesda Sumut. Namun, karena data yang dikirim Dinkes Sumut itu ada beberapa kolom belum diisi dan datanya double. "Kita tida bisa mengisinya dengan sembarangan. Misalnya kita isi kolom umurnya tetapi tidak sesuai, kan salah," ujarnya. Senada, Manna juga menambahkan, kalau datanya sudah selesai dan lengkap pihaknya akan segera mengusahakan menyiapkan kartu peserta Jamkesda Sumut. "Mudah-mudahan 1 Agustus nanti sudah selesai. Kalau sudah lengkap 1 minggu kita masukkan data dan kartunya, 2 minggu lagi akan kita selesaikan kartunya," imbuhnya. Setiap harinya, pihaknya bisa memasukkan data peserta ke BPJS Kesehatan sekitar 8 ribu per hari. "Kemungkinan Sabtu dan Minggu kita kejar lah karena tidak berat kali," ujar Manna mengakhiri. (YN)

3

Camat dan Lurah Bukan Raja Tetapi Pelayan Medan-andalas Sekretaris Daerah (Sekda) Kota Medan Syaiful Bahri meminta kepada camat dan lurah untuk mengubah pola pikir (mindset) yang selama ini dilayani menjadi pelayan. Sebab, camat dan lurah bukan raja tetapi pelayan masyarakat. “Camat dan lurah jangan sombong kepada masyarakat, karena selaku pamong harus dekat dengan masyarakat. Lakukan komunikasi dan sering kunjungi, tegur, dan sapa masyarakat dengan santun, jangan kecewakan dan sakiti masyarakat,” kata Syaiful Bahri pada acara kunjungan Safari Ramadan 1435 H di Masjid Musyawarah Jalan STM, Gang Syukur, Kelurahan Sitirejo, Kecamatan Medan Amplas, Kamis (10/7). Syaiful Bahri mengatakan, kantor kecamatan dan kelurahan yang berhubungan langsung dengan masyarakat harus melakukan perubahan dalam melayani masyarakat. Camat dan lurah serta seluruh jajaranya harus mengubah mindset dalam memberikan pelayanan agar disenangi masyarakat. “Ke depan lurah dan camat serta jajarannya harus mengubah mindset dari dilayani menjadi pelayan agar disenangi masyarakat, karena kita ini digaji dari uang masyarakat,” tandasnya. Syaiful Bahri mengungkapkan, safari Ramadan tersebut untuk membangun ukhuwah islamiyah, komunikasi pembangunan antarsesama warga Kota Medan, sekaligus menghapus jarak antara sesama pemerintah dan masyarakat dan juga membangun hubungan erat antara ulama dan umara. “Melalui safari Ramadan ini kita berharap dapat mendiskusikan, memusyawarahkan masalah pembangunan, khususnya di tingkat kecamatan,” ujarnya. Sekda juga mengajak masyarakat menjadikan bulan Ramadan sebagai momen meningkatkan ketaqwaan kepada Allah SWT dan memperbanyak sedekah serta melaksanakan kegiatan sosial lainnya. “Momen ini kita harapkan dapat memperkuat komitmen dan meningkatkan partisipasi pembangunan Kota Medan dan juga menyukseskan program pembangunan yang sedang berjalan,” pungkasnya. Ketua Kenaziran Masjid Musyawarah H Ibnu Hajar mengatakan, masyarakat Kelurahan Sitirejo merasa bangga mendapat kunjungan dari pejabat Pemko Medan, karena sejak masjid tersebut dibangun pada 1953, baru pertama ini dikunjungi oleh pejabat pemerintah. “Mudah-mudahan kunjungan ini membawa berkah dan semangat pembangunan khususnya di Kelurahan Sitirejo,” katanya. Acara safari Ramadan ini diisi dengan tausiyah yang dibawakan Ustaz Drs H Amhar Nasution dan ditandai dengan penyerahan bantuan dari Pemko Medan untuk operasional Masjid Musyawarah sebesar Rp40 juta dan pemberian santunan kepada 100 anak yatim.(BEN)

Bawaslu-KPU Sumut Dukung KPK Awasi Penghitungan Suara Medan-andalas Badan Pengawas Pemilu dan Komisi Pemilihan Umum Provinsi Sumatera Utara mendukung dan menyambut baik upaya Komisi Pemberantasan Korupsi dalam mengawasi penghitungan suara hasil pemilihan presiden. Ketua Badan Pengawas Pemilu (Bawaslu) Syafrida Rasahan di Medan, Jumat (11/7), mengatakan, upaya Komisi Pemberantasan Korupsi (KPK) itu dapat memperkuat pengawasan terhadap tahapan penghitungan yang dilakukan. "Kami menyambut positif tindakan pengawasan KPK itu. Semua pihak memang harus ikut mengawasi proses (penghitungan suara) ini," katanya. Menurut dia, banyaknya pihak yang ikut mengawasi penghitungan suara tersebut sangat baik untuk merealisasikan harapan terwujudnya pilpres yang jujur dan adil. Keterlibatan instansi yang cukup disegani seperti KPK dan mengawasi penghitungan suara pilpres tersebut diharapkan dapat menghindari tudingan negara kepada penyelenggara pemilu. Dengan keterlibatan berbagai pihak tersebut, terutama KPK, diharapkan hasil rekapitulasi penghitungan perolehan suara pilpres 2014 dapat diterima semua pihak. "Kami sadar bahwa kami juga harus diawasi berbagai pihak. Saya sendiri juga belum tentu bisa menjamin jajaran di bawah saya dapat bekerja dengan baik," katanya. Secara institusi, Bawaslu telah memerintahkan seluruh jajaran pengawas di Sumut untuk memantau logistik pilpres, mulai dari distribusi hingga penghitungan suara. "Sampai saat ini kami belum menemukan kendala yang signifikan. Semuanya masih dalam kondisi normal dan bisa ditangani secara cepat," ujar Syafrida. Anggota Komisi Pemilihan Umum (KPU) Sumut Benget Silitonga juga menyambut baik rencana KPK mengawasi penghitungan suara untuk mendapatkan hasil yang lebih baik. Secara institusi, KPU Sumut telah menginstruksikan seluruh jajaran penyelenggara pemilu hingga tingkat terbawah untuk menjalankan proses pemungutan dan penghitungan suara dengan netral dan penuh integritas. "Seluruh penyelenggara sudah diingatkan untuk tidak terpengaruh dengan intervensi dan pernyataan pihak manapun, karena tugas kita hanya menghitung surat suara," katanya. Menurut Benget, keterlibatan KPK dalam mengawasi penghitungan dan rekapitulasi perolehan suara tersebut dapat mengantisipasi tudingan kepada penyelenggara pemilu. Karena itu, pihaknya menyambut rencana KPK tersebut. Harapan sama juga ditujukan kepada masyarakat agar ikut mengawasi seluruh tahapan yang dijalankan. (ANT)


HUKUM & KRIMINAL

Sabtu 12 Juli 2014

harian andalas | Hal.

Peras Anak-Anak

Lurah Mabar Hilir Digugat Warga

Preman Kawasan Lapangan Merdeka Ditangkap Medan-andalas Seorang dari empat pemuda yang disebutsebut preman di kawasan Lapangan Merdeka, Medan, ditangkap personel Sat Sabhara Polresta Medan, Jumat (11/7) sekira pukul 12.00 WIB. Pemuda yang belakangan diketahui bernama Dedy (25) ini dicokok polisi berseragam diduga melakukan tindak pidana pemerasan terhadap anak-anak, jemaat Gereja HKBP Resort Jati Karya, Tandam, di Pendopo Lapangan Merdeka. Sebelumnya, puluhan anak-anak itu sedang melakukan ibadah. Usai beribadah, pelaku dan rekan-rekan datang dan meminta uang keamanan. Pihak gereja HKBP yang tidak mau ribut langsung memberikan Rp30 ribu kepada para pelaku. Setelah diberi, pelaku kembali datang dan kembali meminta uang keamanan. Saat itulah terjadi keributan. Warga yang melihat keributan antara pelaku dan para jemaat itu langsung menghubungi pihak kepolisian. Selang beberapa menit kemudian, sejumlah personel Sat Sabhara Polresta Medan datang dan langsung mengamankan tersangka Dedy. Sementara teman Dedy langsung kabur setelah mengetetahui kedatangan polisi. Tersangka yang diamankan langsung diserahkan ke Polsek Medan Barat guna diproses hukum. Kapolsek Medan Barat Kompol Rony Nicolas Sidabutar SIK saat dikonfirmasi andalas mengatakan akan memproses hukum tersangka. (ACO)

andalas/acung

DIT ANGK AP - Dedy, preman kawasan Lapangan Merdeka, Medan ditangkap personel Sat Sabhara Polresta Medan lantaran kedapatan melakukan tindak pidana DITANGK ANGKAP pemerasan.

Janji Kapolsek Medan Kota Dipertanyakan Medan-andalas LSM Pembela Kemerdakaan Rakyat (Pakar) mempertanyakan janji Kapolsek Medan Kota untuk mengusut lokasi judi berkedok permainan ketangkasan di komplek SPBU Singapore Station, Jln. Brigjen Katamso, Medan. Menurut Sekjen DPP LSM Pakar Indonesia, Aulia Zufri, ketika LSM Pakar mendatangi Mapolsek Medan Kota, Kamis (10/7), pihak Polsek Medan Kota melalui Kanit Reskrim Polsek Medan Kota, AKP Faidir Chaniago berjanji akan pergi bersama-sama dengan LSM Pakar melakukan olah TKP komplek SPBU Singapore Station, Jln Brigjen Katamso, Medan. “Namun saat tadi kami kembali mendatangi Polsek Medan Kota, Kanit Reskrim tidak mampu memenuhi harapan kami, untuk pergi bersama-sama melakukan olah TKP permainan ketangkasan," ucap Aulia. Karena itu, Aulia merasa heran. “Kami merasa Polsek Medan Kota lamban menangani hal ini. Tanggal 16 Juli nanti kami akan melakukan demo besarbesaran ke lokasi judi ketangkasan Singapore Station itu,” tegasnya.

Kata Aulia, mereka akan menurunkan massa ke komplek SPBU Singapore Station sekitar seribu orang. “Kami merangkul warga sekitar yang sudah dirugikan akan keberadaan SPBU Singapore Station ini. Pemilik SPBU Singapore Station yang menimbun daerah aliran sungai (DAS) sehingga kerap menyebabkan banjir,” kata Aulia. Kanit Reskrim Polsek Medan Kota, AKP Faidir Chaniago mengatakan, pihaknya belum bisa memenuhi tuntutan LSP Pakar untuk turun bersama-sama ke Singapore Station guna melakukan olah TKP. “Kita kan punya pimpinan, saya kan perlu melapor dulu ke pimpinan. Namun begitu, kita sudah menerima laporan mereka secara lisan,” ucap Faidir. Disinggung soal penyerahan tersangka Idris, karyawan Singapore Station oleh oknum aparat militer ke Polsek Medan Kota, AKP Faidir mengaku tidak tahu. “Ya memang diserahkan, tapi tidak tahu apakah yang nangkap PM. Setahu saya, yang menyerahkan mereka sendiri, karena itu kan karyawan mereka,” sebutnya. (DA)

Polisi Rampungkan BAP Tiga Tersangka Baru Jampersal Stabat-andalas Penyidik Reskrim Polres Langkat merampungkan berita acara pemeriksaan (BAP) tiga tersangka baru kasus dugaan korupsi dana jaminan persalinan (Jampersal) di Dinas Kesehatan setempat. "BAP-nya telah rampung," kata Kepala Satuan Reserse dan Kriminal Polisi Resor Langkat AKP Rosyid Hartanto di Stabat, Jumat (11/7). Ia menjelaskan pemeriksaan terhadap tiga tersangka baru itu, yaitu dr GUN selaku kepala dinas kesehatan, SUN selaku kepala seksi keuangan dan SEL selaku bendahara. Selain pemeriksaan terhadap mereka, katanya, berbagai barang bukti yang menguatkan pemeriksaan ketiganya juga sudah diperoleh kepolisian setempat. "Setelah itu nantinya baru kita persiapkan untuk diajukan ke kejaksaan untuk proses selanjutnya ke persidangan seperti tiga tersangka terdahulu, yaitu PON, SAF, SOF," katanya. Terkuaknya kasus dugaa korupsi dana Jampersal itu, saat polisi melakukan operasi tangkap tangan pada Desember 2013. Saat operasi itu, polisi

4

mengamankan tiga orang, yaitu PON selaku kepala bidang pelayanan kesehatan, SOF selaku kepala seksi yang membidangi program jaminan persalinan, dan SAF selaku bendahara. Selain mengamankan tiga tersangkanya, polisi mengamankan barang bukti berupa uang kontan Rp1,625 miliar yang hendak dibagikan kepada para bidan penerima dana jaminan persalinan itu. Setelah melalui proses penyidikan dan penyelidikan di kepolisian, tiga tersangka, PON, SOF, dan SAF, lalu ditahan, sedangkan kasus tersebut saat ini sedang berjalan di persidangan Pengadilan Tindak Pidana Korupsi di Medan. Saat penahanan terhadap ketiganya diberlakukan, saat itu kepolisian Langkat juga menetapkan tiga tersangka baru yang merupakan pimpinan tertinggi di Dinas Kesehatan Langkat itu. Mereka, adalah dr GUN selaku kepala dinas, SUN selaku kepala seksi keuangan, dan SEL selaku bendahara. Mereka segera ditahan kepolisian untuk selanjutnya diserahkan berkasnya kepada kejaksaan. (ANT)

Ops Penanggulangan Kejahatan Jalanan

Polresta Medan Tembak 18 Tersangka C3 Medan-andalas Satreskrim Polresta Medan dan Unit Reskrim Polsek jajaran yang menggelar operasi penanggulangan kejahatan jalanan, berhasil mengungkap 162 kasus C3 (curas, curat, dan curanmor). Dari pengungkapan itu, polisi berhasil menangkap 216 tersangka, 18 orang diantaranya terpaksa ditembak karena berusaha melakukan perlawanan saat akan ditangkap dan pengembangan pencarian barang bukti hasil kejahatannya. "Jumlah pengungkapan merupakan hasil operasi kepolisian, Rabu (9/7) hingga Kamis (10/7) atau bertepatan dengan hari ke-46 dilaksanakan operasi dengan sandi 'Ops 810'," tulis Kapolresta Medan Kombes Pol Nico Afinta melalui pesan singkatnya kepada wartawan, Jumat (11/7). Sesuai dengan hasil rekapitulasi jumlah ungkap kasus mencapai 162 kasus dengan jumlah tersangka 216 orang. 18 diantaranya kita berikan tindakan tegas terukur dan seorang lagi meninggal-dunia akibat dikeroyok massa," tambah Nico. Lebih lanjut orang nomor satu di struktur organisasi Polresta Medan itu menjelaskan, ke-216 tersangka itu terlibat kasus pencurian dengan kekerasan (curas), modus perampokan, todong dan jambret. Untuk curas (perampokan, todong, dan jambret, ada 36 kasus dengan jumlah tersangka 45 orang. Pencurian dengan pemberatan (curat) jenis pecah kaca, congkel rumah

dan kaca spion, ada 70 kasus dengan jumlah tersangka 98 orang. Sedangkan untuk kasus pencurian kenderaan bermotor (curanor), kenderaan roda dua (sepeda motor), roda empat (mobil) dan penadah, ada 56 kasus dengan jumlah tersangka 73 orang. Ditangkap Terpisah, petugas Reskrim Polsek Medan Kota menangkap aua sindikat spesialis pencurian kendaraan bermotor (curanmor), Jumat (11/7). Kedua tersangka yang masih dalam proses pengembangan tersebut, Junaidi (25) warga Jalan Besar Delitua, Kecamatan Delitua dan Parma Purba (38) warga Jalan Turi, Kecamatan Medan Kota. Dari tangan keduanya, petugas menyita satu kunci leter T dan satu unit sepeda motor jenis Mio BK 2242 SS sebagai barang bukti. Saat diinterogasi petugas, awalnya tersangka mengaku baru pertama kali dan terpaksa mencuri, karena tidak punya pekerjaan dan butuh dana cepat untuk memenuhi kebutuhannya sehari-hari.

“Aku butuh uang bang, udah gak makan lagi aku makanya mencuri, itupun baru kali ini aku beraksi,” aku Parma. Setelah didesak, tersangka akhirnya mengaku sudah beberapa kali mencuri dan bukan untuk membeli makan. ”Ampun bang, salah aku bukan kali ini saja memang dan bukan untuk beli makan, tetapi untuk berfoya-foyanya bang, tolonglah bang,” ujarnya. Tapi menurut warga sekitar, tersang tergolong pemuda bandel yang kerap membuat keresahan. “Menurut keluarganya, tersangka ini sangat bandal. Bahkan orangtuanya sangat bersyukur tersangka ini ditangkap supaya tidak berbuat onar di kawasan rumahnya,” sebut seorang petugas yang tidak bersedia disebutkan namanya. Berbeda dengan Junaidi, tersangka mengaku nekat mencuri karena benar-benar butuh dana untuk keperluan hidupnya. “Mau bagaimanalah bang, aku tak punya kerjaan, sementara aku terus diajak bang Parma (rekannya). Awalnya aku sudah menolak tapi karena kebutuhan dan desakan abang ini makanya aku turuti saja,” katanya. Kanit Reskrim Polsek Medan Kota, AKP Faidir Chaniago mengatakan, hingga saat ini pihaknya masih memeriksa tersangka guna pengembangan kasus. “Sampai sekarang keduanya masih dalam pemeriksaan,dan tentunya masih dalam pengembangan karena menurut informasi dilapangan, tersangka (Parma Purba) itu, Sekretaris Jenderal (Sekjen) salah satu Ormas kepemudaan di Medan. Makanya, kita akan terlusuri jangan-jangana ada keterlibatan orang lainnya,” pungkasnya. (DA/HER)

Medan-andalas Lurah Mabar Hilir, Kec. Medan Deli, Syahrul, digugat warganya terkait permasalahan surat tanah. Gugatan tersebut terkuak setelah adanya sidang lapangan dengan agenda jawaban tergugat yang dilakukan hakim pengadilan tata usaha negara (PTUN) ) Medan di Jalan Suasa Tengah Lingkungan 8, Kel. Mabar Hilir, Kec. Medan Deli, Jumat (11/7) pagi. Pada sidang lapangan dengan perkara No. 27/ G/ 2014/ PTUN-MDN penggugat: Sri Haerani, Ponijo, Marni bersama puluhan warga yang berada di lokasi sempat emosi dengan pihak kelurahan berkaitan dengan tidak terbitnya SK Camat atas lahan mereka padahal sebelumnya beberapa surat telah keluar dengan lokasi yang sama. "Kita warga disini bingung pak! Belasan orang sudah keluar SK Camat-nya ketiban kami tak bisa terbit. Padahal di lokasi yang sama dan KRPT pun sudah lengkap. Inikan tak adil," kata Aswin kesal. Bukan itu saja pihak warga juga menuding Lurah Mabar Hilir, Syahrul, telah menerima ratusan juta rupiah dari pengurusan SK Camat sebelumnya. Ada dugaan surat-surat tanah yang diterbitkan tersebut sarat dengan rekayasa karena beberapa KRPT -nya terkesan dibuat-buat alias palsu. Lahan tersebut sudah dipagar keliling sehingga rumah warga terkurungkata Mul (55) warga yang rumahnya telah terkurung oleh tembok pemagaran. Saat yang bersamaan, Hakim PTUN Medan Baiha SH MH bersama anggota Efendi SH dan Juliana SH, meminta kepada kuasa hukum Lurah Mabar Hilir, Syahrur SH, untuk menghadirkan surat-surat yang sah para ahli waris yang dikatakan diantaranya dari Dinas Perhubungan Laut, RS Kangker Mama dan Yayasan Hasan Merah. (DP)

Polri Sebut Dua Penyandang Dana 'Obor Rakyat' Jakarta-andalas Penyidik Badan Reserse dan Kriminal (Bareskrim) Mabes Polri telah memeriksa dua orang yang diduga sebagai penyandang dana tabloid 'Obor Rakyat', yang menyebarkan isu menyinggung persoalan suku, agama, dan ras terhadap calon presiden Joko Widodo. "Mereka adalah YN dan ZA, yakni dua orang kawan SB (Setyardi Budiono) sebagai pengusaha selaku penyandang dana (Obor Rakyat)," kata Kepala Divisi Humas Mabes Polri Irjen Pol Ronny F Sompie di Jakarta, Jumat (11/7). Ronny menjelaskan bahwa YN mengeluarkan dana Rp200 juta dan ZA mengeluarkan Rp250 juta. "Tetapi untuk penyerahannya, ZA menyerahkan kepada YN. Kemudian, dana Rp450 juta itu diserahkan kepada SB," ujarnya. Ronny menambahkan, sampai sekarang pihak penyidik Mabes Polri masih mencari tahu seberapa besar dana yang digunakan untuk mencetak tabloid "Obor Rakyat", yang sarat dengan isu SARA terhadap Jokowi. "Penyidik masih menggali penggunaan dana tersebut, termasuk pencetakan tabloid sebanyak 520 ribu eksemplar oleh PT Mulia Kencana Semesta di Bandung," ungkapnya. Menurut dia, penyidik pun telah menahan 23.745 eksemplar tabloid Obor Rakyat dari PT Pos Indonesia. Puluhan ribu tabloid yang belum sempat didistribusikan itu ditahan sebagai barang bukti. "PT MKS mencetak kemudian diserahkan ke PT Pos Indonesia, baru menunggu petunjuk dari SB. Setelah disita dan dikuatkan dengan keterangan, bisa jadi alat bukti," paparnya. Sebelumnya, penyidik Mabes Polri telah menetapkan status tersangka terhadap pemimpin redaksi dan penulis Tabloid 'Obor Rakyat', Setyardi Budiono dan Darmawan Septiyossa, terkait laporan tim advokasi calon presiden Joko Widodo atau Jokowi. Kedua tersangka diduga melanggar Pasal 9 ayat 2 Undang-Undang Pers Nomor 40 Tahun 1999 tentang Pers karena tidak memiliki izin penerbitan. Keduanya diancam denda maksimal Rp100 juta sebagaimana diatur dalam ketentuan pidana Pasal 18 ayat (3) UU No 40/ 1999. Setyardi Budiono dan Darmawan Septiyossa pun telah menjalani pemeriksaan sebagai tersangka kasus 'Obor Rakyat'. (ANT)


HUKUM & KRIMINAL

Sabtu 12 Juli 2014

harian andalas | Hal.

5

Personel Polsek Sunggal Dicangkul

andalas/iwan

PAP ARK AN - Kapolsek Percut Seituan Kompol Ronald Sipayung (kiri), dan Kanit Reskrimnya AKP Zulkifli Harahap SH (kanan) memaparkan penangkapan APARK ARKAN tersangka kasus curanmor (tengah). Dalam penangkapan itu, tersangka yang mengaku sudah tiga melakukan aksi pencurian kenderaan roda dua itu terpaksa ditembak karena hendak melarikan diri saat dilakukan pengembangan pencarian barang bukti hasil kejahatannya.

Setelah Dibabak Belurkan Massa

Pencuri Sepeda Motor Didor Medan-andalas Sial benar nasib David (24) warga Alumunium, Kel, Tanjung Mulia, Kec. Medan Deli ini. Bagaimana tidak, setelah dibabak-belurkan massa karena kepergok mencuri sepeda motor, dia didor petugas Reskrim Polsek Percut Seituan. Pemuda yang dilaporkan sudah lebih dari lima kali melakukan aksi pencurian sepeda motor tersebut ditembak lantaran berusaha melakukan perlawanan saat akan dilakukan pengembangan. "Awalnya tersangka ditangkap dan dihajar massa karena mencuri motor Mio milik Riko Chandra (24) warga Jalan Krakatau Pasar III Komplek Sehati Indah, Medan Timur di kawasan Jalan Aksara, Kec. Medan Tembung, Kamis (10/7) malam sekira pukul 23.30 WIB. Tersangka sempat kami amankan dari

amuk massa. Namun pada saat kita lakukan pengembangan pencarian barang bukti hasil kejahatannya, dia berusaha melarikan diri, sehingga kita berikan tindakan tegas terukur," kata Kapolsek Percut Seituan Kompol Ronald Sipayung dalam keterangan persnya, kemarin. Didampingi Kanit Reskrimnya AKP Zulkifli Harahap SH, mantan Kanit Idik 4/ Ranmor Satreskrim Polresta Medan itu menjelaskan bahwa dari penangkapan tersangka, pihaknya menyita barang bukti sepeda motor sebanyak tiga unit. "Sesuai dari penyidikan, tersangka kami yakini sudah lebih dari lima kali melakukan aksi pencurian sepeda motor. Saat ini kami masih berkoordinasi dengan polsek-polsek lainnya," ujar Ronald. Sementara itu, di Mapolsek Percut Seituan, Riko Chandra, pemilik sepeda motor mengaku, malam kejadian dirinya 'ngapel' di rumah pacarnya di kawasan Jalan Aksara, Medan. "Jadi pada saat saya berada di dalam rumah pacar saya, saya mendengar suara ribut dari

luar rumah. Ketika saya lihat, tersangka sedang menggeser sepeda motor saya, bang," kata Chandra saat membuat laporan polisi di Polsek Percut Seituan. Mengetahui sepeda motornya, Chandra langsung berteriak maling. Warga yang mendengar teriakan Chandra langsung berdatangan ke lokasi kejadian. Tidak jauh dari lokasi kejadian, warga berhasil menangkap tersangka David. Sedangkan rekannya berhasil kabur. Warga yang kesal lalu menghajar tersangka hingga babak belur. Personel Reskrim Polsek Percut Seituan yang melintas di lokasi langsung mengamankan tersangka berikut barang bukti kejahatan. Guna dilakukan pemeriksaan lebih lanjut, tersangka berikut barang buktinya dibawa ke Mapolsek Percut Seituan. Di kantor polisi tersangka mengaku sudah tiga kali mencuri sepeda motor. Dia mengaku nekad mencuri sepeda motor karena ingin membantu beban hidup orangtuanya. (HER)

Pelaku Jambret Dihajar Massa Tebingtinggi-andalas Hendra Syahputra alias Hendra (26) warga Jln. Ir H Djuanda, Kel. Karya Jaya, Kec. Rambutan, dihajar massa usai menjambret dompet milik Juli Firiani (30) warga Emplasmen Kebun PTPN IV Pabatu Desa Kedai Damar Sergai di Jln. Jend Gatot Subroto Km 4 Kota Tebingtinggi, Kamis (10/7). Selanjutnya dalam kondisi babak-belur, tersangka (foto) lalu diserahkan warga ke Polres Padang Hulu Kota Tebingtinggi berikut barang buktinya. Keterangan diperoleh, sebelumnya korban mengenderai sepeda motor Mio BK 2569 NAT berboncengan dengan anaknya, Elvira (12) melintas di kawasan Batu IV, Jln. Gatot Subroto. Saat itulah sepeda motronya dipepet sepeda motor Satria FU warna putih yang dikendarai pelaku bersama temannya. Setelah mendekat, pelaku langsung merampas dompet korban. Usai melakukan aksinya, kedua pelaku yang

kabur menuju Desa Naga Kesiangan Sergai, berusaha dikejar oleh korban. Saat diperlintasan rel kereta api arah ke Perkebunan Pabatu, korban terjatuh di pintu rel yang kemudian ditolong Supandi (21) warga Desa

Gaya Baru Naga Kesiangan Sergai dan mempertanyakan kenapa korban hingga terjatuh. Mendengar penuturan korban yang mengaku telah menjadi korban jambret, Supandi kemudian mengejar pelaku hingga masuk ke lokasi 'Warung Bubur', setelah ditangkap, pelaku Hendra akhirnya dihajar massa warga disekitar lokalisasi yang marah dan selanjutnya menyerahkannya ke Polsek Padang Hulu, sedangkan temannya berhasil melarikan diri. Korban mengaku kehilangan dompet yang berisikan, satu SIM C, KTP Elektrik, Uang Rp 700 ribu, 2 kalung emas masing-masing berat 2 gram, cincin emas, serta HP hingga kerugian yang diderita sekitar Rp 20 juta. Kapolsek Padang Hulu AKP Watshon Nasution membenarkan kejadian tersebut. Kini tersangka Hendra mendekam di sel Mapolsek Padang Huku, sedangkan menurut pengakuan tersangka, temannya yang samasama melakukan aksi jambret kabur meninggalkannya seorang diri. (MET)

KPK Pertanyakan Manfaat UU MD3 KOMISI Pemberantasan Korupsi (KPK) mempertanyakan manfaat Undang-undang MPR, DPR, DPRD, DPD (MD3) yang salah satunya memuat aturan mengenai perlunya izin Mahkamah Kehormatan DPR saat penegak hukum ingin memanggil dan permintaan keterangan anggota DPR yang diduga melakukan tindak pidana. "Manfaatnya UU itu apa? Bagi demokrasi dan aparat penegak hukum malah menjadi potensi kerugian karena dengan izin Mahkamah Kehormatan DPR yang paling lambat 30 hari itu bukti bisa hilang, padahal penegakkan hukum harus cepat," kata Wakil Ketua KPK Busyro Muqoddas di gedung KPK Jakarta, Jumat (11/7). Pada Selasa (8/7), DPR mengesahkan UU MD3 meski diwarnai dengan aksi "walk-out" dari anggota fraksi PDI Perjuangan, Hanura dan PKB. Namun karena UU KPK bersifat "lex specialis" atau bersifat khusus sehingga penerapannya didahulukan dibanding UU yang bersifat umum, KPK tetap berjalan terus meski ada UU MD3 tersebut. "Kami jalan terus, atas nama kewenangan dan kewajiban

pemberantasan korupsi kami akan jalan terus karena kami bersifat 'lex specialis'. Tapi kalau UU MD3 juga bersifat 'lex specialis' sehingga ada dua 'lex specialis' caranya bagaimana? Maka kembalikan ke asas-asas hukum yaitu kembali ke 'equality before the law' yang berlaku secara internasional," jelas Busyro. Arti "equality before the law" menurut Busyro adalah kesamaan kedudukan di hadapan hukum, sedangkan penerapan UU MD3 ini malah membuat pengkhususan anggota DPR yang tidak dapat diperiksa penegak hukum tanpa izin mahkamah kehormatan DPR. "Ayat itu menabrak asas fundamental dalam hukum yaitu 'equality before the law' mengapa hanya anggota DPR yang dikecualikan? Penyelenggara negara kan bukan anggota DPR saja. DPR mengapa menabrak azas? 'Legal drafting' seperti apa?," tambah Busyro. Fraksi-fraksi yang menyetujui UU tersebut menurut Busyro malah menciptakan citra yang tidak menguntungkan bagi DPR. "Kami khawatir ini akan menimbulkan 'image' yang kurang menguntungkan posisi DPR saat ini dan kalau itu benar, adalah

tamparan terbuka kepada capres masingmasing yang dalam pilpres itu topik utamanya adalah pemberantasan korupsi, ini adalah petir di siang hari untuk capres yang diusung," tegas Busyro. Dalam UU MD3, pasal 245 ayat 1 UU menyatakan pemanggilan dan permintaan keterangan untuk penyidikan terhadap anggota DPR yang diduga melakukan tindak pidana harus mendapat persetujuan tertulis dari Mahkamah Kehormatan Dewan. Dalam ayat 2 disebutkan bahwa persetujuan tertulis diberikan oleh Mahkamah Kehormatan Dewan paling lama 30 hari. Namun ada pengecualian pada ayat 3 yaitu pihak kepolisian, kejaksaan dan KPK tidak perlu meminta izin dari Mahkamah Kehormatan Dewan untuk memeriksa anggota DPR jika (a) tertangkap tangan melakukan tindak pidana (b) disangka melakukan tindak pidana kejahatan yang diancam dengan pidana mati atau pidana penjara seumur hidup atau tindak pidana kejahatan terhadap kemanusiaan dan keamanan negara berdasarkan bukti permulaan yang cukup (c) disangka melakukan tindak pidana khusus. (ANT)

Medan-andalas Aiptu Imransyah Ginting (45), personel Reskrim Polsek Sunggal menjadi korban penganiayaan dilakukan seorang pemuda bernama Wibi Ari Wibowo (25) warga Jln. Keluarga Gang Durahman, Kel. Asam Kumbang, Kec. Medan Selayang. Penganiayaan dilakukan pelaku dengan cara mencangkul korban hingga terkapar. Korban yang mengalami luka, langsung dilarikan ke Rumah Sakit (RS) Bina Kasih, Jln TB Simatupang. Sedangkan pelaku langsung ditangkap. Keterangan diperoleh menyebutkan, peristiwa itu berawal dari rasa kesal tersangka terhadap anak korban, Odi Armaya Ginting (19) yang kerap menggeber-geber sepeda motornya di depan rumahnya, Kamis (10/7) sekira pukul 22.30 WIB. Emosi, tersangka lalu mendatangi anak korban di lokasi billyard tak jauh dari kediamannya. Saat bertemu, tersangka lalu memukul kepada anak korban. Melihat abangnya dipukul, adik Odi lalu melawan. Akibatnya, Diki, adik Odi juga jadi sasaran kemarahan tersangka. Pemukulan itu mengundang perhatian banyak orang. Usai dipukuli, abang adik ini lalu mengadukan tersangka kepada orangtuanya yang merupakan anggota polisi di Polsek Sunggal.

Mendengar aduan anaknya, Aiptu Imransyah Ginting langsung mendatangi pelaku di rumahnya. Sesampainya di rumah tersangka, Imransyah lalu bertanya mengapa memukul anaknya. "Kau tak tau kalau aku polisi," kata pelaku menirukan ucapan Imransyah di Mapolsek Sunggal. "Mau kau polisi, mau siapa pun kau kenapa rupanya," jawab tersangka seakan menantang Imransyah. "Aku lawan lah dia, bang, sempat memang dia memberitahu kalau dia polisi, tapi karena dia tidak langsung nunjukkan lencananya, aku fikir dia bohong, bang. Makanya kulawan," ungkap tersangka. Dalam keributan itu, tersangka lalu mengambil cangkul dari depan teras rumahnya dan mengayunkannya ke arah Imransyah sebanyak tiga kali. Satu cangkulan mengenai kepala, dan dua lagi mengenai pundak dan tangan Imransyah. Melihat peristiwa tersebut, orangtua tersangka langsung memegang anaknya. Dalam kondisi terluka, Imransyah lalu menangkap dan langsung memborgol kedua tangan tersangka. Tak lama kemudian, sejumlah personel Polsek Sunggal dipimpin langsung Kapolsek Sunggal Kompol Eko Hartanto datang dan membawa tersangka ke Mapolsek Sunggal. (ACO)

Satu Ruko di Pasar Sambu Terbakar Medan-andalas Kebakaran ruko berlantai II di Jalan Rupat, Kelurahan Buntu, Kecamatan Medan Timur, Pajak Sambu, sontak menghebohkan warga sekitar. Ruko milik Ah Tiam (45) yang dijadikan gudang penyimpanan barang pecah belah berupa kuali dan alat perlengkapan dapur lainnya ludes dilalap si jago merah, Jumat (11/7) malam sekitar pukul 21.30 WIB. Informasi yang dihimpun wartawan menyebutkan kebakaran tersebut diduga terjadi akibat korsleting listrik. Seisi bangunan yang merupakan bahan mudah terbakar membuat api dengan cepat membesar. "Tadi kami dikejutkan ada api menyala dari dalam ruko, terus ada asap hitam. Api langsung membesar dan membakar seisi bangunan itu," kata Ronald Manalu (47) warga sekitar yang merupakan ketua salah satu OKP di lokasi. Melihat api yang kian mengganas, warga langsung menghubungi Dinas Pencegahan dan Pemadam Kebakaran Kota Medan lantaran ruko dalam keadaan terkunci dari luar. Sebanyak 7 unit mobil pemadam kebakaran dikerahkan ke lokasi untuk memadamkan api. Selang beberapa jam akhirnya, petugas berhasil menjinakkan api setelah membongkar paksa pintu ruko yang terbuat dari besi itu. Tak ada korban jiwa dalam peristiwa tersebut, namun salah seorang warga, Togat Sibarani (41), menderita patah tulang punggung akibat terjatuh saat berusaha memadamkan api. Korban pun sempat pingsan hingga petugas langsung mengevakuasi korban. Diketahui jika gudang yang bernama Toko Harapan tersebut merupakan milik Karina (55) yang disewakan kepada Ah Tiam untuk dijadikan

andalas/maguslim

TERJATUH - Togar Sibarani, terkapar setelah terjatuh saat hendak membantu petugas pemadam kebakaran memadamkan api yang membakar sebuah ruko di Pajak Sambu, tadi malam. gudang penyimpanan barang-barang pecah belah. "Itu rumah punya Ibu Karina, disewakan sudah lama. Itu dulu gudang tikar ya, tapi sekarang jadi gudang alat rumah tangga," kata Kepling III, Kelurahan Buntu, Ramlan (50) yang tampak di sekitar lokasi. Belum diketahui jumlah kerugian yang dialami korban, namun dari amatan di lokasi kerugian materil mencapai ratusan juta karena tak satu pun barang-barang berhasil diselamatkan. Sementara Togar Sibarani, warga Belawan yang terjatuh dari lantai 2 belakang ruko itu saat hendak membantu petugas pemadam kebakaran, mengalami cedera di punggung belakang. Petugas medis yang mendapat informasi langsung gerak cepat dan memberi pertolongan pertama. Kapolsek Medan Timur Kompol Juliani Prihatini ketika dikonfirmasi mengatakan masih menyelidiki asal api. "Masih kita selidiki dulu ya, karena tadi informasinya dari warga sudah melihat api membesar di dalam bangunan tersebut," katanya saat ditemui dilokasi.(ACO)

Remaja di Bawah Umur Nekat Curi HP Medan-andalas Seorang remaja di bawah ummur, AP (15) warga Pasar 9, Jln. Mama Harpas, Percut Seituan, diserahkan ke polisi lantaran tertangkap mencuri dua unit HP milik Poster Naibaho (45) warga Jln. Sidomulyo Gang Mufakat Pasar 9, Jumat (11/7). Modus operandi yang digunakan tersangka dengan cara memanjat tembok belakang rumah korban. Selanjutnya tersangka masuk dan mengambil HP dari kamar rumah korban. Usai melancarkan aksinya, ABG itu meninggalkan lokasi melalui tembok belakang. Tak lama, korban yang saat itu sedang membantu orangtuanya berjualan di Pasar Gambir, pulang. Setibanya di dalam kamar, korban terkejut karena HPnya itu telah raib. Ia pun langsung menanyakan keberadaan HP itu ke kakaknya. Mendapat laporan itu, korban dan kakaknya langsung menuju kamar. Saat di cek, ternyata pintu kamar telah rusak. Selanjutnya korban meninggalkan rumah dan kembali menuju ke pasar, untuk melaporkan hal itu kepada orangtuanya. Ketika keluar dari gang rumahnya, ia melihat AP sedang memegang HP nya. Korban lalu menanyakan HP itu milik siapa,

dan tersangka mengatakan jika HP itu milik rekannya. Selanjutnya korban bergegas menemui orangtuanya. Setelah bertemu dengan Poster, Resia langsung menceritakan kejadian itu ke ayahnya. Poster langsung menuju rumahnya dan melihat tersangka sedang berdiri di depan gang sembari memegang HP. Saat di interogasi, tersangka pun mengakui jika baru mencuri HP itu. Selanjutnya tersangka langsung diboyong ke kantor polisi. Kepada wartawan tersangka mengaku dalam kurun dua bulan ini sudah enam kali melakukan pencurian. "Beberapa waktu lalu aku mencuri ayam 2 ekor, bebek 2 ekor di kampung sebelah di Jalan Mesjid. Di Desa Bandar Setia, aku mencuri 1 ekor burung, di Pasar X Tembung mencuri 2 ekor ayam. Terakhir mencuri 2 HP. Usai mencuri, uangnya aku belikan Sabu," ungkapnya. Kapolsek Percut Seituan Kompol Ronald Sipayung melalui Kanit Reskrimnya AKP Zulkifli Harahap ketika dikonfirmasi mengatakan, pihaknya masih memintai keterangan tersangka. (ACO)

Polres Sibolga Ringkus Penjudi Togel Sibolga-andalas Petugas Reskrim Polres Sibolga meringkus seorang penjudi togel diduga berperan sebagai juru tulis (togel). Tersangka BS, 31th (foto), diciduk usai menulis angka tebakan di kediamannya di kawasan Jln DI Panjaitan, Kel. Huta Barangan, Kamis (3/7). Dari penangkapan itu, polisi menyita barang bukti uang diduga hasil pasangan Rp236.000, buku bertuliskan nomor pasangan, serta buku tafsir mimpi, dan pulpen. Kapolres Sibolga AKBP Guntur Agung Supono melalui Kasubag Humasnya Ipda R Sormin mengatakan, penangkapan tersangka merupakan hasil tindak lanjut informasi dari masyarakay. "Jadi setelah menerima informasi dari masyarakat, anggota kami langung melakukan penyelidikan. Hasilnya, tersangka dapat kami tangkap lengkap dengan barang buktinya," kata

Sormin. Sesuai dengan hasil penyidikan, tambah Sormin, tersangka menyetor kepada seorang bandar yang identitasnya telah diketahui polisi. Modusnya dengan cara memesan angka tebakan melalui handphone. Sementara itu, di Mapolres Sibolga tersangka mengaku kesehariannya berprofesi sebagai pedagang. “Di samping berjualan, saya juga menulis togel di siang hari. Selain Togel, saya juga menulis judi kim. Judi itu saya lakukan malam hari. Pekerjaan menjual nomor togel tersebut sudah saya lakukan kurang lebih 2 bulan dengan omset sekitar Rp150 hingga Rp200 ribu sekali putar. Kalau komisi yang saya dapat, 15 persen dari seluruh penjualan pada setiap putaran,� aku tersangka. Akibat perbuatannya, tersangka dipersangkakan dengan pasal 303 ayat 1 KUHPidana dengan ancaman hukuman di atas 5 tahun penjara. (HAS)


EKONOMI BISNIS

Sabtu 12 Juli 2014

harian andalas | Hal.

10

Harga Karet Terus Terpuruk Perusahaan Terancam Bangkrut Medan–andalas Terkait harga karet yang terus terpuruk sejumlah perusahaan karet terancam bangkrut. Padahal sebelumnya petani karet yang terus merugi juga telah beralih mencari pekerjaan lain. “Perusahaan perkebunan karet terus merugi dengan harga saat ini yang jauh di bawah harga modal. Kini harga karet kering per kilogram kurang dari Rp18.000,” kata Sekretaris Gabungan Pengusaha Karet Indonesia (Gapkindo) Sumut, Edy Irwansyah, di Medan, Jumat (11/7). Edy menyatakan, bila keadaan ini terus berkepanjangan maka perkebunan terancam bangkrut. Sementara sebelumnya, sudah banyak petani atau perkebunan rakyat yang berhenti menyadap pohon karet karena penghasilan per harinya tidak lagi dapat menutupi kehidupan sehari-hari. Keadaan ini juga mengakibatkan produksi karet semakin merosot. Melihat kondisi di mana produksi dan ekspor menurun,sebut Edy, permintaan dari negara konsumen utama juga mengalami penurunan. Hal ini tentu akan membuat perusahaan perkebunan karet semakin sulit bertahan. "Volume ekspor karet Sumut untuk Mei 2014 mengalami penurunan sebesar 6,1 persen jika dibandingkan periode sama tahun sebelumnya (year on year)," jelasnya. Dijelaskannya, penurunan permintaan tertinggi berasal dari Negara Jepang, Tiongkok, dan Amerika Serikat (AS). Penurunan permintaan juga Mengakibatkan harga di pasar internasional tertekan. "Otomatis harga sulit terdongkrak karena permintaan tak kunjung meningkat," ucapnya. Sementara itu, salah seorang petani karet, Syamuddin Siregar di Desa Bargottopong Jae, Kecamatan Halongonan, Kabupaten Padang Lawas Utara (Paluta) mengatakan, harga getah karet di tingkat petani memang terus mengalami penurunan harga. Hingga hari ini (red) harga getah karet berkisar Rp7.000 per kilogram. Dengan kondisi seperti ini, kata dia, petani karet banyak yang mengeluh merugi. Begitupun masih banyak petani karet yang bertahan mempertahankan lahannya untuk tanaman karet. Namun, lanjutnya, ada beberapa petani yang mengalihfungsikan lahan untuk tanaman sawit. "Sebenarnya, mengalihfungsikan lahan lagi itu sulit. Petani musti menunggu lama untuk memanennya. Jadi, lebih banyak petani yang bertahan dengan tanaman karet yang sudah lama di tanam dan menghasilkan meskipun harga karet rendah,” tuturnya. (SIONG)

Air France Gandeng Garuda Indonesia Jakarta-andalas Air France telah membuka penerbangan ke Indonesia. Maskapai asal Eropa tersebut membuka penerbangan Jakarta-Paris. Untuk mendukung penerbangan ke Indonesia, Air France menggandeng maskapai besar tanah air yakni PT Garuda Indonesia (Persero) Tbk (GIIA). "Kita juga mau kerjasama dengan Garuda, untuk melihat partnership di antara kita," kata Senior Vice President Asia Pacific Air France KLM, Patrick Roux pada acara media briefing di Hotel Shangri La, Jakarta, Jumat (11/7). Air France memilih Garuda sebagai rekan karena sama-sama tergabung dalam keanggotaan SkyTeam. Kerja sama ini ditindaklanjuti dengan perjanjian co-share untuk berbagai hal seperti rute. Garuda bisa saja menjadi feeder atau penghubung penumpang Air France ke seluruh wilayah Indonesia atau sebaliknya. "Kita ketahui Garuda baru gabung dengan SkyTeam. Kita kembangkan saat ini dengan coshare agreement yakni beyond destination," kata Roux. Untuk penerbangan di Indonesia, rencananya anak usaha Garuda juga bertugas sebagai pemasok katering, menangani ground handling, hingga perawatan pesawat. Kerja sama ini dilakukan secara bertahap. (DTF)

HERMES XXI 17.35-20.15 PALLADIUM 12.45-15.25-18.05-20.45

PALLADIUM 12.30-14.40 THAMRIN 17.05-19.15-21.25

JELANG LEBARAN LEBARANPedagang merapikan dagangan kolang kaling di Pusat Pasar Medan, Jumat (11/7). Kolang-kaling makanan khas lebaran ini didatangkan dari kabupaten Langkat dan dijual dari harga Rp 8000 sampai dengan Rp 12.000/kg tergantung ukuran dan kwalitas. andalas/hs poetra

Investor Sektor Riil Tak Terpengaruh Sentimen Pilpres Jakarta-andalas Hiruk pikuk pemilihan presiden (pilpres) ternyata tak mempengaruhi minat investasi asing langsung (Foreign Direct Investment/FDI). Investor di sektor riil ini masih masuk ke Indonesia seperti biasanya. "Dari direct investor, saya tak mendengar mereka ambil posisi wait and see. Mereka lebih melihat apakah fundamental baik," ungkap Kepala Badan Koordinasi Penanaman Modal (BKPM) Mahendra Siregar di kantor Kementerian Keuangan, Jakarta, Jumat (11/7). Pertimbangan investor FDI, lanjut Mahendra, adalah fundamental eko-

nomi Indonesia seperti prospek pertumbuhan dan daya beli masyarakat dalam jangka panjang. "Selama jawabannya membaik, nggak ada soal bagi mereka, jalan terus. Masalah pemerintah berganti itu wajar-wajar saja," ujarnya. Menurut Mahendra, investor FDI memperhatikan juga dinamika politik Indonesia. Namun hal tersebut tidak terlalu berdampak terhadap minat investasi. "Saya yakin mereka juga melihat dengar dari dekat perkembangan yang terjadi. Semua pihak tahu keputusan resminya pada saat KPU (Komisi Pemilihan Umum) umumkan. Dina-

mika ini saya rasa nggak terlalu luar biasa," jelas Mahendra. Ia meyakini, investor yang terpengaruh oleh pilpres adalah di pasar keuangan. Ini terlihat dari Indeks Harga Saham Gabungan (IHSG) dan nilai tukar rupiah yang bergerak mengikuti sentimen pilpres. "Kalau direct investment jalan terus sampai saat ini dan komitmen ke depan jalan terus. Nggak tetapkan tergantung Oktober, Juli. Kalau yang direct ya tergantung kapan dia dapat dukungan dari perbankan, dukungan dari equity perusahaan. Nggak ada lihat kalender politik," terang Mahendra.? (DTF)

Mantan Menteri Kritik Menpera yang Laporkan Pengembang Jakarta-andalas Kebijakan Menteri Perumahan Rakyat (Menpera) Djan Faridz, melaporkan pengembang ke Kapolri menuai berbagai reaksi. Reaksi pro dan kontra datang dari berbagai kalangan di bidang perumahan. Mantan Menpera Suharso Monoarfa pun terpancing untuk berkomentar. Ia dalam acara Focus Group Discussion (FGD) dengan tema "Menyoal Kriminalisasi Hunian Berimbang" di Jakarta, Jumat (12/7) mengungkapkan apa yang dilakukan Djan Faridz tidak punya dasar. "Secara undang-undang itu tidak bisa," katanya. Suharso mengungkapkan dalam undang-undang tidak ada ketentuan pidana bagi pengembang. Sedangkan Peraturan Menteri yang dijadikan dasar Djan Faridz menuntut 291 pengembang itu tidak bisa dijadikan dasar. (VN)

Advan Vandroid GAIA

Targetkan Tembus 2000 Unit di Medan Medan-andalas Advan kembali "bertarung" melalui smartphone berukuran 4 inchi, Vandroid GAIA. Di Medan, gadget stylish terbaru ini ditargetkan mampu menembus 2.000 unit. Bisnis Executive Manager Advan Medan, Rusman Muskifa mengatakan, secara nasional ditargetkan menjual 20.000 unit selama tiga bulan pertama peluncuran. Jumlah penjualan itu berkisar senilai Rp29,9 miliar dengan harga promo Rp1.449.000 ribu per unit. "Di Medan, kita targetkan terjual 2.000 unit dengan market share 7-8 persen. Kita optimis mampu mencapai target penjualan tersebut karena handphone android seri Gaia tersebut dibuat berdasarkan keinginan masyarakat saat ini khususnya kaum remaja," kata Rusman di Hotel Santika Dyandra, Medan, Kamis (10/7). Keyakinan menembus 20.000 unit skala nasional itu dikarenakan pihaknya sudah melakukan riset terlebih dahulu. Hasilnya, Gaia adalah handphone android 4 inchi dengan ukuran yang pas ditangan yang sesuai dengan hasil riset. Dikatakannya, Medan merupakan kota pertama untuk road show Advan GAIA. Launching di kota Medan bakal diadakan di Atrium Utara Plaza Medan Fair dari

THAMRIN 12.45-14.55

andalas/siong

MEMPERLIHA TK AN MEMPERLIHATK TKAN AN-Bisnis Executive Manager Advan Medan, Rusman Muskifa dan Public Relations Executive Dara Ayuningtyas memperlihatkan smartphone Advan berukuran 4 inchi, Vandroid GAIA. Produk baru Advan ini bisa dibeli dengan harga promo Rp1,49 juta di Atrium Utara Plaza Medan Fair. 12-13 Juli 2014. Selain dapat menyaksikan dan menjajal produk baru, pengunjung dapat menikmati promo pembelian Advan Gaia dan Advan Hammer R1B dengan harga Rp1,49 juta. “Selain di Medan, nantinya akan ada

HERMES XXI 12.45-15.10 PLAZA 13.00-15.25-17.50-20.15 CTR.POINT XXI BINJAI 12.00-14.25-16.50-19.1521.40

BINJAI 16.30-19.40-22.50 CTR.POINT XXI 23.30 THE PREMIERE CTR.POINT XXI HERMES XXI 12.15-15.25-18.35-21.45 PLAZA 13.00-16.10-19.20 HERMES XXI 22.55 PALLADIUM 16.50-20.00-23.10 BINJAI CTR.POINT XXI (3D) PLAZA PALLADIUM THAMRIN HERMES XXI (3D) 12.00-15.10-18.20-21.30

roadshow di enam kota besar lainnya," katanya. Dalam kegiatan promosi, Advan menggandeng JKT48 sebagai brand ambassador yang dianggap sesuai dengan segmen pasar yang dituju oleh produk Advan Gaia ini. Selain ada beberapa

THAMRIN 18.30-20.40 HERMES XXI 12.30-14.4016.50-19.00-21.10

konten yang berkenaan dengan JKT48, Advan juga menjanjikan adakan banyak kejutan-kejutan selama promosi. Public Relations Executive Dara Ayuningtyas menjelaskan, Advan Gaia memiliki beberapa keunggulan, diantaranya ketebalan yang hanya 0,7 cm, layar 4,7 inch, prosesor pintar berdaya pacu Quad Core 1,2 Ghz, dual kamera, layar IPS, dual sim card dan juga baterai berdaya 1.500 mAh. “Advan Gaia hadir dengan super slim. Tentunya, gadget seru ini sebagai penunjang sehari-hari anak muda agar bisa selalu update dan tetap fashionable,"imbuhnya. Selain itu sebut dia, remaja juga kecanduan selfie, melalui Advan Gaia mereka terpuaskan dengan kamera utama yang memiliki resolusi 8 megapiksel (di belakang) dan kamera depan 3 megapiksel. Layarnya juga lega, dengan ukuran 4,7 inci serta telah menggunakan teknologi IPS dengan resolusi QHD (540 x 960 pixel). "Bagi Advan masuk ke pasar tidak semata-mata harus memiliki fitur yang canggih saja. Itu sebabnya, Advan hadir dengan 6 varian warna trendi yang biasa menjadi favorit para remaja diantaranya, oranye, hijau, kuning, biru, putih, dan hitam," sebutnya. (SIONG)

PLAZA 12.15-14.50-17.25-20.00 THE PREMIERE CTR.POINT XXI HERMES XXI PALLADIUM THAMRIN BINJAI 13.00-15.35-18.10-20.45-23.20 CTR.POINT XXI HERMES XXI (3D) PLAZA 12.15-14.50-17.25-20.00-22.35

HERMES XXI 23.20 PALLADIUM 23.35 CTR.POINT XXI 00.05 THAMRIN 23.35 BINJAI 00.05


RAGAM

Sabtu 12 Juli 2014

harian andalas | Hal.

6

Golkar Sumut Siap Laksanakan Revisi Undang Undang MD3 Medan-andalas Revisi Undang-Undang (UU) MD3 menyebutkan, partai pemenang Pemilu Legislatif 2014 tidak otomatis menjadi Ketua DPR-RI. Kondisi yang sama juga kemungkinan bisa berlaku di daerah atau provinsi dan kabupaten/kota. Seperti di Sumatera Utara, Partai Golkar tampil sebagai pemenang. Jika UU tersebut berlaku, salah satu kader Golkar

yang duduk di DPRD Sumut tidak otomatis menjadi pimpinan. Menanggapi hal tersebut, Ketua DPD Golkar Sumut H Ajib Shah, mengatakan, pihaknya akan menjalankan UU tersebut. "Revisi UU MD3 itu kan diputuskaan melalui DPR RI dan belum diundangkan. Apakah nanti itu akan berlaku di pusat saja atau selnjutnya juga berlaku di seluruh Indonesia? Tapi jika ya, kami di Sumut dan kabupaten/ kota, yang

Golkar sebagai pemenang akan melaksanakan hal itu," ujarnya, kemarin. Menurutnya, memang tidak otomatis pemenang Pemilu akan memimpin di DPR atau DPRD. Pihak pemenang Pemilu juga membutuhkan pendekatan dengan pihak-pihak lain. Bagi yang menolak, hal itu terjadi karena ketidakmampuan partai tersebut untuk melakukan pendekatan.

"Tidak ada masalah. Jangan karena keinginan pribadi ingin menjadi ketua, UU dilanggar. UU tersebut merupakan payung bagi seluruh legislator," kata Ketua Fraksi Partai Golkar DPRD Sumut itu. Dia juga mensinyalir, partaipartai yang melakukan penolakan itu tidak mampu menahan keinginan sebagai pimpinan DPR. "Dan yang menolak itu di luar

Koalisi Merah Putih. Harapan kami UU itu ditetapkan segera. Kalau memang ingin menjadi Ketua DPR, lakukanlah pendekatan. Intinya Golkar menegaskan, kami akan patuhi UU tersebut,"ujarnya. Terpisah, kalangan pengamat politik di Sumatera Utara menilai, revisi UU MD3 itu merupakan cerminan pertarungan politik kedua belah pihak koalisi pendukung di Pilpres. Revisi

tersebut sangat bernilai politis. "Koalisi Merah Putih itu dibangun untuk menyingkirkan partai pemenang Pemilu," katanya. Menurutnya, perubahan UU tersebut kembai membuat kompromi antar partai mengemuka, padahal sebelumnya hal tersebut jadi pertarungan terbuka, yang membuat pemenang pemilu otomatis menjadi pimpinan di DPR-RI. (UJ)

Soal Pilpres, Masyarakat Diminta Tak Terpancing Rusuh Medan-andalas Anggota Komisi A DPRD Sumut, Ahmad Ikhyar Hasibuan minta masyarakat khususnya di Sumatera Utara untuk tenang serta tidak terpengaruh dengan hasil diumbar berbagai lembaga survei yang memenangkan salah satu pasangan calon presidencalon wakil presiden hingga pengumuman resmi Komisi Permilihan Umum (KPU) pada 22 Juli 2014.

SOSIALISASI - Para pemohon pembuat SIM saat mengikuti sosialisasi pengurusan SIM dan tata cara berlalulintas di Sat Lantas Polres DS.

Polres Deli Serdang Sosialisasi Pengurusan SIM Lubuk Pakam-andalas Demi mempermudah pengurusan SIM (Surat Izin Mengemudi) untuk semua golongan, Satuan Lalu Lintas Polres Deli Serdang melakukan sosialisasi yang setiap minggu diadakan tiga kali pembelajaran bagi pemohon pembuat SIM sebelum melaksanakan ujian teori dan praktik. Kapolres Deli Serdang AKBP Dicky Patria Negara SIK MSi SH melalui Kasat Lantas AKP Gali Atmajaya SKom kepada andalas, Jumat (11/7) di ruang kerjanya mengatakan, sosialisasi pengurusan SIM dilakukan agar tidak ada anggapan bahwa mengurus SIM itu susah. Selama ini ada anggapan bahwa mengurus SIM itu susah ter-

utama pada saat mengisi soal jawaban ujian teori."Karena itu kita adakan sosialisasi guna pembelajaran bagi pemohon pembuat SIM untuk semua jenis golongan sebelum melaksanakan ujan teori dan praktik,"kata Gali. Dalam sosialisasi ini diharapkan semua pemohon pembuatan SIM mengerti serta memahami tentang peraturan lalu lintas serta cara berlalulintas dengan baik dan benar. Hingga tidak melanggar peraturan lalu lintas kemudian tidak mengakibatkan Laka Lalin dan dapat mencegah hal-hal yang dapat membahayakan keamanan dan keselamatan berlalulintas dan angkutan jalan atau yang dapat menimbulkan kerusakan

jalan. Seperti tertuang dalam Pasal 105 UU No 22 Tahun 2013 dan Pasal 77 (1) UU No 22 Tahun 2009 dijelaskan bahwa setiap orang yang mengemudikan kendaraan bermotor di jalan wajib memiliki SIM sesuai dengan jenis kendaraan bermotor yang dikemudikan. Gali menambahkan, kegiatan sosialisasi untuk pemohon pembuat SIM diadakan pada hari Senin, Rabu, Sabtu setiap minggunya yang dibagi dalam dua sesi. Yakni, sesi pertama dimulai pukul 09.15 WIB hingga selesai dan sesi kedua pukul 11.00 WIB hingga selesai serta kegiatan tidak dipungut biaya apa pun. (BOB)

"Sistem dan aturan untuk hasil akhir kemenangan pasangan capres-cawapres pada Pemilu 2014 sudah terbangun. Jadi bukan lembaga survei yang menentukan," tegas Ahmad Ikhyar Hasibuan kepada wartawan, Jumat (11/7) di DPRD Sumut. Untuk itu, Politisi Partai Demokrat ini juga meminta warga untuk tidak terprovokasi dengan upaya pihak-pihak yang diprediksi bakal mengambil kesempatan untuk memicu kerusuhan. Karena menurutnya aturan diberlakukan KPU sudah disahkan dalam Undang-Undang serta memiliki payung hukum. "Hasil penghitungan suara itu sudah diatur dalam UU dengan proses penghitungan suara mulai dari tingkat desa, ke tingkat kecamatan, kabupaten, provinsi hingga nanti ditetapkan pada 22 Juli di KPU Pusat," kata Ikhyar. Sedangkan, kata dia, hasil yang diperoleh berbagai lembaga survei hanya berupa sampel, bahkan bisa tergantung pesanan. Sehingga keberadaan lembaga survei ini sangat menyesatkan dan merisaukan rakyat. "Jadi kita minta kepada rakyat jangan terpengaruh. Tugas

rakyat itu sudah selesai menggunakan hak pilih di TPS," ujarnya. Dia juga mengaku sangat bersyukur terciptanya Pemilu Presiden dengan aman dan terkendali. Dalam hal ini Ikhyar menegaskan kepada tim sukses (TS) masing-masing calon, baik pasangan nomor urut 1, PrabowoHatta maupun pasangan nomor 2, Jokowi-JK agar tidak melakukan upaya-upaya provokasi kepada rakyat, untuk melegitimasi hasil survei. "Jangan rakyat digerakgerakkan untuk memancing kerusuhan, fokuslah menghadapi hasil Pilpres yang bakal diumumkan oleh KPU," ujarnya. Jika memang kelak hasil disajikan KPU tidak memuaskan salah satu pasangan, menurutnya masih ada lembaga yang bakal melayani gugatan yakni Mahkamah Konstitusi (MK). Selain itu, aparat TNI maupun Polri diminta proaktif serta memberikan tindakan tegas terhadap upaya-upaya oknum yang ingin melakukan provokasi dan menciptakan kerusuhan untuk mencederai sistem

demokrasi di negara ini. Sementara soal kinerja lembaga survei yang cenderung dianggap meresahkan terkait perbedaan hasil hitung cepat hasil Pilpres, Ikhyar mengatakan kondisi itu menjadi tanggung jawab Perguruan Tinggi. "Kita minta pihak Perguruan Tinggi melakukan kajian mendalam mengenai keberadaan berbagai lembaga survei tersebut," ujarnya. Di sisi lain, Ikhyar juga mengaku prihatin dengan berbagai tulisan disajikan bangsa asing yang dianggap bisa memperkeruh suasana kondusif di negeri ini. "Kita juga minta rakyat jangan terpengaruh dengan tulisan-tulisan bangsa asing itu, baik mengaku dari Amerika, Arab, China, Australia. Ini urusan bangsa kita, bukan urusan asing. Indoensia ya Indoensia, jangan ikut campur urusan negeri orang," tegasnya. Untuk itu, dia meminta berbagai pihak untuk saling menghormati serta menyerahkan sepenuhnya kepada pihak KPU dan Panwas mengenai hasil Pilpres demi menjaga harkat dan martabat bangsa Indonesia. (UJ)


RAGAM

Sabtu 12 Juli 2014

Gubsu Safari Ramadan di Kota Tebing Tinggi

Kurangi Belanja, Perbanyak Sedekah SANTUNAN Gubsu H Gatot Pujo Nugroho didampingi Wali Kota Tebing Tinggi Umar Zunaidi Hasibuan menyerahkan santunan kepada anak yatim di Kota Tebing Tinggi, Jumat (11/7).

Tebing Tinggi-andalas Gubernur Sumatera Utara (Gubsu) mengatakan, tingginya konsumerisme masyarakat pada saat Ramadan khususnya menjelang Idul Fitri dapat meningkatkan inflasi. Karenanya, Gubsu mengajak masyarakat untuk mengurangi konsumerisme dengan memperbanyak memberi zakat, infak dan sedekah. “Pada bulan puasa dan menjelang Idul Fitri biasanya tingkat konsumerisme masyarakat meningkat, sehingga acapkali menjadi pemicu terjadinya inflasi,� ujar Gubsu di hadapan warga saat melakukan safari Ramadan di Kota Tebing Tinggi, Jumat (11/7). Namun menurut dia, konsumerisme tersebut dapat menjadi hal yang sangat bagus jika diarahkan pada hal yang positif. Misalnya konsumerisme untuk orang lain seperti lebih memberpanyak zakat, infak dan sedakah. Dalam kunjungannya Gubsu juga mengungkapkan manfaat kegiatan safari Ramadan dalam mengeratkan tali silaturrahmi sekaligus menghapus jarak antara pemerintah provinsi dengan kabupaten serta dengan masyarakat. Safari Ramadan itu juga dilaksanakan dalam rangka untuk terus membangun ukhuwah Islamiyah, komunikasi pembangunan antar sesama pemerintah serta membangun hubungan erat antara ulama dan umaro (pemerintah) serta dengan masyarakat.

Gubernur Sumatera Utara Gatot Pujo Nugroho dalam kesempatan itu mengatakan dengan Safari Ramadan ini, dapat diserap berbagai informasi mengenai apa yang timbul dan kebutuhan pembangunan, khususnya di tingkat kabupaten pada berbagai bidang baik, pendidikan, kesehatan serta yang lainnya. Ia mengatakan, memang masih banyak realita yang belum sesuai dengan yang diinginkan, namun tentunya hal itu tidak lantas menjadi penghambat dan bagimana secara bersama-sama mencari solusi mengapa hal itu belulum terwujud. Menurut Gubsu subsatansi dari Safari Ramadan yang memang sudah menjadi tradisi ini adalah bagimana setiap tahun pelaksanaannya dapat lebih baik lagi dan tidak hanya berhenti sebatas ketika Ramadan saja. Namun harus lebih dari itu yakni, bagimana hubungan yang sudah terjalin baik antara pemerintah provinsi dengan kabupaten/kota dapat lebih ditingkatkan, sehingga akan muncul rasa saling memiliki. “Kalau kita semua sudah merasa saling memiliki , maka akan timbul rasa saling membutuhkan demi mewujudkan pembangunan di Sumatera Utara sesuai dengan visinya menjadi daerah yang memiliki daya saing,� ujar Gubsu. Dalam kesempatan itu, Gubsu mengungkapkan apresias kepada Pemko Tebing Tinggi atas program-program pembangunannya yang tentunya secara tidak langsung juga membantu program pembangunan Pemprov Sumut. Wali Kota Tebing Tinggi Umar Zunaidi Hasibuan dalam kesempatan

yang sama mengatakan, pihaknya berasa berbangga hati karena menjadi salah satu daerah dari beberapa daerah yang menjadi tujuan dari Safari Ramadan Pemprov Sumatera Utara. Ia juga menyampaikan bahwa dalam upaya memeriahkan Ramadan pihaknya juga menggelar berbagai acara seperti gerakan Subuh berjamaah, gerakan berbuka di Masjid, dan hari ini akan menggelar kampung murah Ramadan di Lapangan Sri Mersing Tebing Tinggi "Semoga hubungan yang baik ini terus terjalin bukan hanya antara pemprov dengan pemkab namun juga sesama muslimin semuanya," katanya. Sementara itu, Al Ustadz Surianda Lubis dalam tausiyahnya mengatakan, sesama muslim harusnya ada saling merindukan untuk terus berbuat kebaikan dan demikian juga hendaknya antara pemerintah provinsi dengan pemerintah kabupaten/kota. Ia juga mengajak semua pihak untuk selalu berbuat kebaikan karena semua kebaikan yang diberikan kepada orang lain maka kebaikan itu akan kembali kepada dirinya. "Semoga Ramadan ini adalah yang bisa membuat kepala kita tegak kelak diakhirat karena kebaikan kebaikan yang telah kota buat selama didunia khususya di ramadhan." Katanya. Sebelum acara berbuka puasa bersama dimulai, terlebih dahulu pemberian santunan kepada masingmasing 100 orang alim ulama anak yatim piatu dan bilal mayit serta bantuan untuk pembangunan Mesjid At Takwa Tebing Tinggi sebesar Rp 25 juta. (WAN)

Anies Baswedan: Jangan Ganggu Demokrasi Jakarta-andalas Kantor lembaga survei JSI dilempari bom molotov Jumat dini hari. Tak hanya itu, sejumlah kantor lembaga survei juga dijaga polisi mengantisipasi ancaman. Kantor yang diancam bom, sebagian besar adalah kantor yang dalam hasil hitung cepatnya mengunggulkan pasangan Jokowi-JK di atas 50 persen. Lalu apa kata kubu Jokowi JK terhadap ancaman tersebut? "Ini demokrasi, proses pemilu intinya harus dijalankan secara terhormat. Pilarnya demokrasi adalah keperca-

yaan. Biarlah proses ini berjalan, dan lihat hasilnya," kata Jubir Jokowi-JK, Anies Baswedan di SCTV Tower, Senayan, Jakpus, Jumat (11/7). Ia menyayangkan adanya tindakan pelemparan bom molotov tersebut pada lembaga survei JSI. Meski tak merasa diancam, ia meminta bila ada pihak tertentu merasa terancam, maka sudah seharusnya melapor pada kepolisian. "Tidak merasa diancam. Tapi ya justru itu, di mana-mana demokrasi akan berhadapan dengan kalah. Ya harus mau menerima," ujar Rektor nonaktif Universitas Paramadina ini.

Menurutnya, ancaman bom molotov ini belum masuk dalam kategori membahayakan. Ia menilai pada akhirnya, pihak yang kalah secara bertahap akan menerima hasil rekapitulasi KPU. "Tidak ada yang perlu dikhawatirkan. Saya rasa siapapun yang kalah nanti pasti dapat menerima," pungkasnya. Sementara itu, capres nomor urut 2, Joko Widodo mengaku tak tahu adanya serangan bom molotov pada lembaga JSI itu. Ia hanya menyerahkan sepenuhnya pada aparat kepolisian. "Kapan? Ya itu urusannya aparat," ujar Jokowi singkat. (DTC)

harian andalas | Hal.

7

Waketum Golkar Dukung Munas Pelengseran Ical Dipercepat 100 Pengacara Bela Kader Golkar yang Dipecat Jakarta-andalas Sejumlah kader Golkar mendesak agar Musyawarah Nasional (Munas) pergantian Ketum Aburizal Bakrie (Ical) digelar lebih cepat dari jadwal Oktober 2015. Waketum Golkar Agung Laksono mendukung Munas dipercepat. "Masa bakti itu berakhir tahun 2014, jadi kalau ada yang menyatakan diundur sampai 2015 itu bertentangan dengan anggaran dasar," kata Agung di Istana Negara, Jalan Medan Merdeka Utara, Jakarta Pusat, Jumat (11/7). Agung ingin DPP Golkar menggelar Rapimnas pascapengumuman pemenang Pilpres dari KPU. Di Rapimnas itu, dibicarakan persiapan menggelar Munas tahun ini. "Usul saya itu, menurut saya, setelah pileg, wajarlah ada Rapimnas, untuk menampung yang kaya gini (desakan percepat Munas-red). Lebih elegan," ujarnya. Menko Kesra ini akan maju sebagai calon ketum di Munas. Dia ingin menjadi ketum Golkar selanjutnya. "Karena memang ormas yang saya pimpin mendorong saya. Iya (majured)," tuturnya. Jika Waketum Agung Laksono setuju Golkar berubah haluan, tidak dengan Ketua Dewan Pertimbangan Akbar Tandjung. "Itu tidak mungkin. Melakukan perubahan itu nggak mungkin karena sudah menjadi produk Rapimnas lalu," kata Akbar usai buka puasa bersama di kediamannya, l Purnawarman, Kebayoran

Baru, Jakarta Selatan, Jumat (11/7). Akbar mengatakan dukungan Golkar ke Prabowo-Hatta adalah hasil keputusan Rapimnas. Maka, jika ingin diubah, harus dilalui melalui mekanisme Rapimnas pula. Namun dia menilai Golkar tak perlu mengubah arah dukungan. "Dari sisi organisasi, itu yang dianggap menyimpang dari keputusan Rapimnas. Justru itu dianggap bertentangan dan salah," ujar Akbar. Mantan Ketum Golkar ini meyakini Prabowo-Hatta yang jadi pemenang Pilpres 2014. Akbar mengaku mengantongi data yang mencatatkan kemenangan Prabowo-Hatta. "Insya Allah perhitungan KPU itu sesuai dengan apa yang kami dapat. Data-data kami, bahwa kami yang meraih kemenangan. Bahwa kami belum berpikir di luar itulah. Saat ini kami berpikir sesuatu yang, apa yang kita perjuangkan, kita harapkan," pungkasnya. 100 Pengacara Sementara itu, tim advokasi eksponen ormas Tiga Pendiri Partai Golongan Karya (Tri Karya) akan menyiapkan 100 pengacara untuk membela tiga kader Golkar yang dipecat. Ketiga kader Golkar yang dipecat tersebut adalah Agus Gumiwang Kartasasmita, Nusron Wahid, dan Poempida Hidayatullah. Hal itu disampaikan Wakil Ketua Dewan Pertimbangan Musyawarah Kekeluargaan Gotong Royong Zainal Bintang, di Sekretariat Tri Karya Golkar, Jakarta, Jumat (11/7). "Tim

adovkasi yang dipimpin Lawrence (Ketua Presidium SOKSI Lawrence Siburian) akan memberikan 100 advokat, termasuk kepada 18 orang yang diancam dipecat," kata dia. Menurut Zainal, Ketua Umum DPP Golkar Aburizal Bakrie telah melanggar Ikrar Panca Bakti sebagai ihwal pemecatan terhadap tiga kader Golkar. Dia mengatakan, Aburizal telah mengancam keutuhan Golkar. "Sebagai kader, saya melihat Golkar terpuruk karena pecat sana pecat sini dan membuat Golkar menjadi rumah yang tidak nyaman. Saya sebut ini sebagai ego yang tidak mengerti hakikat Golkar," kata dia. Sementara itu, Pendiri Golkar sekaligus Pendiri SOKSI, Suhardiman, mengatakan, pemulihan tiga kader Golkar dari pemecatan menjadi prioritas utama baginya. Ia menyerahkan mekanisme hukum itu kepada Lawrence. "Kita akan hukum yang menghukum (tiga kader Golkar) itu. Pokoknya harus kita hukum," kata dia. Sebelumnya, Partai Golkar secara resmi memecat tiga kadernyakarena mendukung pasangan Jokowi-JK. Ketiganya adalah anggota Fraksi Partai Golkar DPR RI, yakni Nusron Wahid, Agus Gumiwang, dan Poempida Hidayatullah. Partai Golkar dalam pilpres kali ini memutuskan untuk berkoalisi dengan capres-cawapres Prabowo Subianto-Hatta Rajasa. (DTC/KC)

KPI: Hentikan Penayangan Quick Count dan Real Count di Televisi Jakarta-andalas Ketua Komisi Penyiaran Indonesia Judhariksawan menilai, penayangan hasil hitung cepat berbagai lembaga survei oleh beberapa lembaga penyiaran berdampak kurang baik bagi masyarakat. Menurut Judhariksawan, perbedaan hasil hitung cepat yang ditayangkan di televisi menyuguhkan informasi yang menyesatkan bagi masyarakat. "Lembaga penyiaran tidak pantas menyiarkan hasil yang diperoleh selain dari KPU karena tentu saja info itu menyesatkan masyarakat," ujar Judhariksawan di Gedung KPI, Jakarta, Jumat (11/7). Judhariksawan mengatakan, hasil hitung cepat yang berbeda di sejumlah lembaga penyiaran itu perlu diuji keabsahannya. Ia menambahkan, lembaga penyiaran menyiarkan data yang akurat untuk masyarakat agar tidak terjadi kebingungan.masyarakat menerima informasi. Apalagi, kata Judhariksawan, masing-masing kubu telah mengklaim kemenangannya berdasarkan hasil hitung cepat. "Penyiaran quick count dan klaim kemenangan sepihak dari pasangan caprescawapres serta pemberian ucapan selamat merupakan penyesatan informasi. Masyarakat seakan dipaksa menerima seolah-olah proses pemilu telah selesai dan negeri ini sudah punya presiden baru," ujarnya.

Padahal, imbuh Judhariksawan, hasil pilpres baru diumumkan oleh Komisi Pemilihan Umum pada 22 Juli mendatang. KPI mengimbau lembaga penyiaran untuk tidak menyampaikan muatan siaran yang mengarah pada munculnya konflik di masyarakat yang membela pasangan capres-cawapres tertentu. Judhariksawan pun mengingatkan bahwa lembaga penyiaran menggunakan frekuensi yang merupakan sumber daya terbatas yang harus digunakan sebaik-baiknya untuk kepentingan publik. "Lembaga penyiaran harus menekankan itu hasil hitung cepat bukanlah hasil akhir. Kalau ini diartikan hanya sepihak oleh mereka yang tidak bisa menonton secara utuh, ini bisa meresahkan," pungkasnya. Oleh karena itu, KPI meminta seluruh lembaga penyiaran untuk menghentikan penayangan hasil hitung cepat, real count, pernyataan masing-masing kubu yang mengklaim kemenangan, dan ucapan selamat secara sepihak kepada kedua pasangan capres-cawapres. Hal tersebut, imbuh Judhariksawan, dilakukan demi kepentingan publik yang lebih besar dan menjaga integritas nasional. Bawaslu Pilih Cuek Sementara itu, Anggota Badan Pengawas Pemilu (Bawaslu) Nelson Simanjuntak mengatakan, lembaga survei adalah lembaga informal yang

berfungsi sebagai pemantau. Oleh karena itu, Bawaslu tidak memedulikan substansi hasil survei. "Lembaga survei ini kan lembaga informal yang merupakan partisipasi masyarakat dalam tugas pengawas pemilu. Fungsi dari lembaga survei sama dengan fungsi pemantauan," ujar Nelson di Bawaslu, Jakarta Pusat, Jumat (11/7). Ia menuturkan, hasil survei itu tidak akan memengaruhi proses pemilu. Sejak dahulu, survei dilakukan untuk menjaga proses penghitungan suara tidak dimanipulasi. Hasil survei itu, jika dilakukan dengan metodologi yang benar dengan sistem sampling, bisa diperkirakan seperti apa hasil pemilu. "Di negara-negara maju, instrumen survei digunakan untuk memuaskan masyarakat siapa yang menjadi capres dalam pemilu," tambah Nelson. Meski begitu, kata Nelson, saat ini di Indonesia survei hanya digunakan sebagai instrumen supaya tidak terjadi kecurangan dalam rekapitulasi. Persoalannya sekarang, menurut dia, ada lembaga yang memenangkan capres Joko Widodo dan ada yang memenangkan capres Prabowo Subianto. Mana dari keduanya yang benar, Bawaslu tidak memedulikannya. "Bawaslu tidak terlalu peduli substansi hasil survei. Tapi, sudah pasti kalau ada perbedaan ini berarti ada salah satu yang salah," sebut Nelson. (KC)


Sabtu harian andalas | Hal.

12 Juli 2014

BRASIL VS

8

BELANDA

HANYA JAGA

MARWAH

Aguero Siap Tampil di Final MAIN di Piala Dunia dengan kondisi tak fit membuat Sergio Aguero kurang tampil maksimal. Kini striker Argentina itu menyatakan sia sepenuhnya untuk main di laga final kontra Jerman. Berperan membawa Manchester City jadi juara musim lalu dengan gol-golnya, Aguero jelas diandalkan oleh Alejandro Sabella di lini depan bersama Lionel Messi. Tapi sayang penampilannya kurang maksimal di dua laga awal fase grup melawan Bosnia-Herzegovina dan Iran, sebelum ia akhirnya mendapat cedera hamstring saat melawan Nigeria di laga terakhir. Kemudian pemain 26 tahun itu harus menepi di babak 16 besar dan perempatfinal, sebelum main sebagai pemain pengganti di laga semifinal lawan Belanda. Tak banyak yang bisa dilakukannya di laga itu meski sukses jadi eksekutor di babak adu penalti. Aguero mengakui bahwa ia memang tak bisa tampil maksimal karena efek cedera yang berulang kali dideritanya bersama City musim lalu. Kini Aguero mengklaim kondisinya sudah 100 persen dan siap tampil maksimal jika dimainkan di laga final, Senin (14/7) dinihari WIB. "Ketika Anda baru pulih dari cedera, yang ada dalam pikiran Anda adalah rasa khawatir bahwa cedera itu akan muncul lagi," ujar Aguero di Soccernet. "Ketika Anda absen di tiga laga Piala Dunia, maka Anda akan sadar bahwa sulit mengikuti ritme yang sudah terbentuk dalam tim," sambungnya. "Tapi jika saya dimainkan di final, saya akan berusaha untuk tampil maksimal bagi Argentina," demikian dia.(NET)

AKHIRNYA sang tuan rumah Brazil hanya mampu mengkritik pertandingan perebutan tempat ketiga itu. mencapai babak semi final piala dunia 2014 setelah “Saya kira pertandingan ini tidak perlu dimainkan. digampar Jerman dengan skor telak 7-1, dan Tak adil karena kami kurang satu hari untuk memukini Brazil hanya akan memperebutkan lihkan diri (dibandingkan dengan Brasil), jadi itu bukan peringkat ke tiga kontra Belanda, permainan yang fair, tetapi lebih buruk lagi adalah Pertandingan antara Brazil vs peluang Anda kalah dua kali berturut-turut,” kata van Belanda yang sedianya Gaal seperti dikutip AFP. akan berlangsung, Dilihat dari rekor pertemuan kedua tim, bisa dibilang Minggu (13/7) kedua tim masih seimbang. Begitu juga dengan catatan pukul 03:00 pertemuan kedua negara yang sejauh ini baru bertemu Wib di empat kali di ajang tertinggi sepakbola dunia itu, kedua tim Estadio terakhir bertemu pada tahun 2010 di babak perempat final. Nacional, Saat itu Belanda yang keluar sebagai pemenang dengan Brasilia. skor 2-1. Wesley Sneijder memborong dua gol kemeKedua nangan Belanda kala itu. tim Disisi lain triker Brasil yang cedera, Neymar, akan tersingmenyaksikan langsung pertandingan perebutan tempat kir di laga ketiga Piala Dunia antara tuan rumah Brasil melawan semifinal Belanda, Paiva menyampaikan kabar ini di kamp dimana tim tuan pelatihan Brasila di Teresopolis, dekat Rio de Janeiro, rumah kalah secara memalukan dari ketiadaan superstar Brasil ini dan kapten Thiago Silva Jerman dengan skor 7-1 sementara pada laga semifinal di Belo Horizonte Rabu dini hari Belanda harus menyerah dari lalu mengantarkan Jerman menghadapi Argentina pada Argentina lewat drama adu pinalti, laga final Senin dini hari mendatang. Brasil yang kehilangan Neymar Di kubu Belanda sejauh ini tak ada kekhawatiran akibat cidera saat menghadapi cidera dari para pemainnya. Namun faktor kelelahan Kolombia terlihat pincang saat karena beberapa kali harus mengakhiri laga lewat adu LIVE menghadapi Jerman. Untungnya pinalti kemungkinan akan sedikit mengganggu 13 juli pemain belakang sekaligus kapten persiapan Belanda menghadapi laga ini, Kedua tim 03.00 WIB mereka Thiago Silva telah dapat sudah bermain 11 kali sebelumnya. Brasil mekembali merumput setelah menangkan tiga, Belanda 3, dan 5 sisanya berakhir sebelumnya absen karena mendapat hukuman imbang. Ada 30 gol tercetak secara total. Brasil akumulasi kartu kuning.Kembalinya Silva akan mampu mencetak 15 dari pertemuan mereka dan Belanda 15. menambal lini belakang Brasil yang terlihat compang – Dengan demikian, kekuatan mereka dari masa lalu camping tanpa kehadirannya. terlihat seimbang.(NET) Brazil diyakini masih punya gairah untuk memperebutkan juara ketiga Piala Dunia 2014, HEAD TO HEAD BRASIL VS BELANDA setelah di semifinal kemarin harus menelan 05 Jun ‘11 Brazil 0 – 0 Belanda (UJI) kekalahan memalukan 1-7 dari Jerman. Hanya 07 JUl ‘10 Belanda 2 – 1 Brazil (WOC) kemenangan di perebutan juara ketiga nanti lah 09 Okt’99 Belanda 2 – 2 Brazil (UJI) yang akan menjadi pelipur lara bagi David Luiz 08 Jun ‘99 Brasil 3 – 1 Belanda (UJI) cs, pelatih Brasil Luis Felipe Scolari tentu sangat 05 Jun’99 Brasil 2 – 2 Belanda (WOC) ingin memenangkan laga ini guna sedikit menyelamatkan muka mereka setelah dihajar LIMA PERTANDINGAN TERAKHIR BRASIL Jerman. Meski tak bisa mengobati cacat akibat 09 Jul ‘14 Brasil 1 – 7 Jerman (WOC) kekalahan itu, posisi ketiga setidaknya bisa 05 Jul ‘14 Brasil 2 – 1 Kolombia (WOC) sedikit memberikan hiburan bagi para pendukung 28 Jun ‘14 Brasil 1 – 1 Chile (WOC) setia mereka. 24 Jun’14 kameroon 1 – 4 Brasil (WOC) Gagal melaju kebabak Final pastinya Belanda 18 Jun ‘14 Brasil 0 – 0 Mexiko (WOC) juga akan melampiaskan kekalahannya dari Argentina di semi final dengan memenangi LIMA PERTANDINGAN TERAKHIR BELANDA perebuatan juara ketiga ini. Belanda yang sejak 10 Jul ‘14 Belanda 0 – 0 Argentina (WOC) awal tampil impresif dan meyakinkan, harus 06 Jul ‘14 Belanda 0 – 0 Costa Rica (WOC) memendam mimpinya ke final setelah dikalahkan 29 Jun ‘14 Belanda 2 – 1 Mexico (WOC) Argentina lewat drama adu penalti di semi final, 23 Jun ‘14 Belanda 2 – 0 Chile (WOC) namun pelatih Belanda Louis van Gaal 18 Jun ‘14 Australia 2 – 3 Belanda (WOC)

Klose Inginkan Juara MIROSLAV Klose dkk. sudah berhasil membawa Jerman menjejak ke babak final Piala Dunia 2014. Pernah gagal di laga puncak saat berlaga di Korea Selatan-Jepang, Klose tak ingin itu terulang. Die Mannschaft sukses melenggang ke babak final Piala dunia usai memetik kemenangan besar 7-1 atas tuan rumah, Brasil, dalam pertandingan yang berlangsung di Estadio Mineirao, Belo Horizonte, Rabu (9/7/2014) dinihari WIB. Raihan ini merupakan ulangan yang pernah dicapai Jerman bersama Klose pada tahun 2002 silam. Saat itu, mereka gagal menjadi juara setelah kalah dari Selecao. Brasil yang saat itu diperkuat Ronaldo, Rivaldo dan Ronaldinho, memetik kemenangan dengan skor akir 2-0. Brace dari Ronaldo menjadi penentunya. Kini Klose kembali sukses mengantarkan timnya meraih final di tanah 'Samba'. Di final, mereka akan berhadapan dengan Argentina mampu menyingkirkan Belanda melalui babak adu penalti. Lionel Messi cs. berhasil menceploskan empat gol dan De Oranje hanya mampu mencetak dua gol. Pemain yang baru saja meraih gelar pencetak gol terbanyak di Piala Dunia itu tak mau final 2002 kembali terulang. Bahkan ia pun optimistis timnya bakal menjadi juara dunia mengingat performa apik yang ditunjukkan sepanjang turnamen. "Saya tahu bagaimana buruknya merasakan kekalahan di laga final. Kami menikmati laga melawan Brasil, tapi sejak laga semifinal lain dimainkan, konsentrasi kami sudah dialihkan ke laga melawan Argentina," kata Klose di Soccerway. "Semangat tim sungguh fantastis, semua orang sudah berlatih dengan sangat baik, memberikan seluruh kemampuan terbaik." "Saya sangat percaya diri bahwa kami mempunyai kesempatan besat untuk menang," imbuhnya.(NET)

BRASIL: 4 - 3 - 2 - 1

Luiz

Fernandinho

Oscar

Cesar

Hulk

Maicon

LEGENDA sepakbola Brasil Romario geram dengan hasil memalukan yang dituai tim nasional Brasil dalam Piala Dunia 2014. Pria yang kini berprofesi sebagai pengacara itu meminta para petinggi federasi sepakbola Brasil (CBF) dipenjara. Status tuan rumah tak mempermudah langkah Brasil untuk memperpanjang koleksi titel juara Piala Dunia. Dana hingga USD 11 miliar atau sekitar Rp127,8 triliun rupiah pun dinilai menjadi sebuah kesia-siaan belaka setelah Brasil gagal menjadi kampiun. Apalagi, Brasil tersingkir dengan cara yang memalukan. Tim besutan Luiz Felipe Scolari tersebut kalah telak 1-7 dari Jerman dalam perempatfinal di Stadion Mineirao, Belo Horizonte. Romario angkat bicara. Dia berpendapat kegagalan timnas Brasil itu bukan kesalahan para pemain dan barisan pelatih. Tapi para petinggi CBF yang korup dan tak mengerti sepakbola. "Sepakbola kami memburuk tahun demi tahun. Ini menjadi buntut dari pemimpin yang bahkan tak berbakat untuk menggocek bola," kata Romario seperti dikutip NST. "Mereka tinggal dalam kotak mewah, menikmati uang jutaan yang masuk rekening mereka," jelas pria 48 tahun itu. Mantan pesepakbola yang turut mengantarkan Brasil meraih juara Piala Dunia 1994 itu pun meminta agar Presiden CBF Jose Maria Marin dan wakilnya, Marco Polo del Nero, mendapatkan konsekuensi. Penjara menjadi sanksi yang pas untuk presiden dan wakilnya itu. Romario tak bisa membayangkan trofi Piala Dunia akan diserahkan Presiden Brasil Dilma Rousseff kepada tim nasional lain usai final di Stadion Maracana Senin (14/7) dinihari WIB. Final itu mempertemukan Jerman dengan Argentina.(NET)

Namun di Piala Dunia 1990, Jerman sukses menuntaskan dendam dengan meraih kemenangan 1-0. Gol semata wayang "Der Panzer" dicetak oleh Andreas Brehme melalui titik putih. Pelatih Jerman, Franz Beckenbauer menjadi pelatih sukses yang mampu meraih juara dunia saat menjadi pelatih dan pemain. Beckenbauer merebut Piala Dunia 1974. Namun buat pria 68 tahun itu, rekor individu itu tidak sebanding dengan mahalnya sebuah sukses di Piala Dunia. "Sebagai pemain atau pelatih, secara teori Anda dapat bersaing di Piala Dunia setiap empat tahun. Tetapi merebut Piala Dunia dan membawanya pulang ke negara Anda dan mempertahankannya, Anda hanya mendapatkan kesempatan sekali seumur hidup," kata Beckenbauer setelah membawa Jerman juara dunia 1990. Dua puluh empat tahun berlalu, di Piala Dunia 2014, Jerman dan Argentina akan kembali membuktikan diri menjadi

Vrij

Blind

Vlaar Cillessen

Sneijder

Martins

Kuijt

de Jong

V. Persie

Bernard

Pertemuan Ketiga "Panzer" dan "Tango" di Final DUEL final Piala Dunia 2014 antara Jerman dan Argentina untuk kali ketiga terjadi sepanjang sejarah. Setelah dua kutub raksasa sepakbola dunia itu bertemu di final Piala Dunia 1986 dan 1990, Jerman dan Argentina ditakdirkan kembali bertemu di partai pamungkas Piala Dunia 2014. Kilas balik ke belakang, di Final Piala Dunia 1986, "Tim Tango" memetik kemenangan dengan skor 3-2. Kendati Diego Armando Maradona saat itu menjadi sorotan luas berkat aksi gemilang dan kontroversial di perempat final melawan Inggris, pemain mungil itu tidak mencetak gol di partai pamungkas. Jose Luis Brown, Jorge Valdano, dan Jorge Burruchaga menjadi pahlawan kemenangan Argentina. Dua gol Argentina dilesakkan oleh KarlHeinz Rummenige dan Rudi Voeller. Empat tahun setelahnya, dalam dua edisi Piala Dunia secara beruntun, Jerman dan Argentina kembali dipertemukan di partai pamungkas.

Wijnaldum

Fred.

Gustavo Marcelo

Romario Minta Petinggi CBF Dibui

Robben

Dante

BELANDA : 4 - 4 - 2

juara dunia. Selama perhelatan Piala Dunia 2014, baik Jerman dan Argentina sama-sama belum terkalahkan. Hanya Jerman yang sekali menelan hasil imbang saat menghadapi Ghana di babak penyisihan grup. Sedangkan rekor kemenangan Argentina masih sempurna. Dalam lima pertemuan terakhir, pertemuan kedua kubu terhitung berimbang. Argentina meraih dua kemenangan dan Jerman sekali menang. Sisanya, berakhir dengan skor imbang. Catatan pertemuan itu termasuk saat Jerman menyingkirkan Argentina melalui adu penalti di babak 8 besar Piala Dunia 2006. Menurut pelatih Timnas Jerman, Joachim Loew, pertandingan ini bakal menjadi pertemuan menarik. "Argentina kuat dari segi pertahanan. Namun mereka juga memiliki barisan striker luar biasa seperti Lionel Messi dan Gonzalo Higuain," ujar Loew. (NET)

Kempes: Messi Bakal Jadi Aktor Kunci di Final MARIO Kempes, pahlawan Argentina di Piala Dunia 1978, merasa yakin bahwa Lionel Messi akan memainkan peran yang amat penting di Final Piala Dunia melawan Jerman akhir pekan ini. Namun demikian, ia tidak setuju jika hanya Messi seorang yang bakal menentukan sukses Argentina menjadi juara. "Meski mengalami musim yang buruk bersama klub, ia berubah menjadi pemain yang bagus selama Piala Dunia," tulis Kempes dalam sebuah artikel di majalah Kicker. "Apakah hanya dia yang dibutuhkan Argentina untuk menjadi juara? Tidak. Jika semuanya tidak berjalan dengan baik, anda tidak akan bisa mengalahkan Jerman. Namun Messi, ia akan menjadi aktor yang memainkan peran amat penting. Ia adalah seorang fenomena," pungkasnya. Final Piala Dunia 2014 akan digelar di Maracana, Rio de Janeiro. (NET)


OLAHRAGA 9 Aleix Tercepat, Marquez Terjatuh Asprov PSSI Sumut Disinyalir Pungut Biaya Seleksi Pemain Sabtu

harian andalas | Hal.

12 Juli 2014

Saxony–andalas Kejutan sekali lagi di perlihatkan oleh rider tim Forward Racing, Aleix Espargaro di sesi Free Practice 1 (FP1) MotoGP Jerman. Aleix mengungguli duet Movistar Yamaha Jorge Lorenzo dan Valentino Rossi. Sedangkan Marc Marquez mengalami nasib sial akibat terjatuh di awal sesi latihan dan kabarnya mengalami cedera di leher. Aleix sukses memperlihat bakat yang ia miliki, tercatat sebagai pemilik Top Speed pada FP 1, waktu terbaiknya 1m 22,170 detik. Joki tim terbuka ini tipis dari Lorenzo yang terpaut 0,253 detik di belakangnya. Baby Alien-julukan Marquez-

harus puas berada di urutan keenam setelah dirinya terjatuh, sedangkan rekan satu timnya, Dani Pedrosa juga terlempat ke posisi tercepat kedelapan pada sesi latihan awal. Kecelakaan juga di alami oleh Bradley Smith yang terjatuh di tikungan kesepuluh.

Rossi menyusul rekan satu timnya di posisi ketiga dan dibuntuti oleh Pol Espargaro dan Andrea Dovizioso di urutan keempat dan lima. Perbaikan tampaknya harus dilakukan oleh tim Honda Repsol. Kedua jokinya terlempar dari urutan 5 besar di FP 1.(NET)

Liverpool Resmi Lepas Suarez ke Barca Liverpool-andalas Seperti yang kencang dirumorkan sebelumnya akhirnya Luis Suarez akan berganti seragam tim mulai musim depan, setelah Liverpool sepakat menjual striker Uruguay itu ke Barcelona. "Liverpool FC hari ini mengeluarkan pernyataan terkait dengan masa depan Luis Suarez," demikian pernyataan resmi The Reds. "Liverpool mengonfirmasi bahwa Luis Suarez akan meninggalkan klub setelah mencapai kesepakatan transfer dengan Barcelona. Pemain kini diizinkan untuk menuntaskan dokumendokumen, yang mana akan menuntaskan proses kepindahannya." Suarez bergabung dengan Liverpool dari Ajax Amsterdam sejak Januari 2011 dan sudah tampil 133 kali di seluruh kom-

petisi dengan membuat 82 gol. Musim lalu ia tampil gemilang dengan menciptakan 31 gol yang membuatnya mendapat sepatu emas Eropa serta meloloskan 'Si Merah' ke Liga Champions usai empat tahun absen. "Kami ingin mengucaptkan terima kasih atas kontribusi Luis dan peran besarnya membawa Liga Champions kembali lagi ke

Anfield." "Semua orang di Liverpool FC mendoakan yang terbaik untuk masa depan Luis dan keluarganya." Barca sendiri belum bisa akan menurunkan Suarez hingga 26 Oktober mendatang terkait sanski FIFA usai aksi gigitnya kepada Giorgio Chiellini tiga pekan lalu.(NET)

Selama turnamen empat tahunan itu, Sanchez mencetak dua gol dari empat penampilannya. Arsittek Arsenal, Arsene Wenger menyambut baik perekrutan pertama klubnya ini dan menganggap Sanchez merupakan pemain yang fantastis. "Seperti banyak orang telah melihat selama Piala Dunia musim panas ini, Alexis adalah pemain yang fantastis dan kami

sangat senang bahwa dia bergabung dengan kami di Arsenal Football Club,”ucap Wenger seperti dilansir situs resmi klub. Seperti diketahui, Arsenal sangat membutuhkan sosok pemain di lini depan sebagai bagian mempertajam daya gedor mereka, setelah pada musim lalu Olivier Giroud berjuang sendirian. "Alexis akan menambah daya, kreativitas dan banyak kualitas untuk skuad kami dan kami semua berharap dia bergabung dengan kami dalam beberapa pekan ini," lanjut Wenger. “Dia telah secara konsisten menghasilkan kinerja berkualitas pada level tertinggi untuk beberapa musim dan kami semua bersemangat untuk melihatnya ke dalam skuad Arsenal. Saya yakin semua pendukung Arsenal akan bergabung dengan saya dalam menyambut baik Alexis ke klub kami,” tegasnya.(NET)

Fernando Ingin Jadi Legenda di City Manchester-andalas Rekrutan anyar Manchester City, Fernando Reges, memiliki ambisi besar di klub barunya. Fernando ingin menjadi pemain hebat di klub dan mengaku mengidolakan Yaya Toure. Gelandang berusia 26 tahun itu didaratkan ke Etihad dengan tebusan 12 juta poundsterling. Fernando saat ini sedang bersama skuat The Citizens untuk melakoni tur pramusim di Skotlandia. "City terkenal di seluruh dunia, banyak pesepakbola mengetahui

adanya Manchester City," kata pemain yang digaet dari Porto itu di Mirror. "Ini adalah sebuah mimpi bisa datang ke mari dan menjadi bagian dari klub hebat ini, dan aku juga berharap menjadi salah satu para pemai hebat klub." "Pemain yang paling aku kagumi dan yang paling banyak aku tonton pertandingannya adalah Yaya Toure. Dia adalah seorang pemain hebat dan bagiku akan menjadi sebuah kehormatan bermain dengan dia." Kedatangan Fernando jelas

menambah persaingan di lini tengah City. Namun, dengan kemampuan yang dimilikinya, ia yakin mampu menembus skuat inti."Aku pekerja keras, aku selalu mencari cara untuk merebut bola secepat mungkin dan memberikannya kepada rekan-rekan setimku," sambung Fernando. "Menurutku aku seorang pemain tim yang bagus dan selau mencoba memberikan permainan terbaikku di atas lapangan dan mengalirkan energi positif kepada para pemain lain."(NET)

Djokovic Naik Pelaminan Montenegro-andalas Hanya beberapa hari setelah menjuarai titel Wimbledon keduanya, Novak Djokovic kembali menjalani sebuah momen spesial. Djokovic melepas masa lajang dengan menikahi tunangannya, Jelena Ristic. Dilansir ESPN Tennis, Djokovic dan Jelena melangsungkan pernikahannya pada Kamis (10/ 7) waktu setempat di sebuah resor mewah di pesisir laut Adriatik di Montenegro. Menurut laporan dari mediamedia Serbia, upacara pernikahan itu berlangsung tertutup dan hanya dihadiri oleh keluarga, teman-teman, dan tamu-tamu yang dekat dengan mempelai. Untuk menjaga privasi bahkan semua pegawai resor termasuk para pelayan dan staf

Pencarian pemain ini dinilai ngawur karena bertujuan mencari pemain memperkuat Pra Pon Sumut. Padahal babak delapan

Amrustian

cabang sepak bola di Porwilsu baru dilangsungkan November mendatang. Selain itu, Asprov PSSI Sumut juga menggelar seleksi untuk kategori U-14 dan 16. "Mereka (Asprov PSSI Sumut seharusnya memfokuskan pencarian pemain di babak delapan besar ini. Karena sejatinya ajang ini merupakan arena pemain untuk dipantau memperkuat Sumut nantinya," ujar Parlin Siagian tokoh sepak bola di Sumatera Utara. Dia menilai apa yang dilakukan Asprov tersebut sangat dipaksakan. Dan ternyata seleksi pemain tanggal 22 Juni lalu di Stadion TD Pardede dikenakan biaya. Setiap

pemain yang mau ikut seleksi dipungut sebesar Rp10ribu. "Inikan sudah aneh dan lucuu. Mencari pemain yang bagus, tapi mereka harus bayar seleksi. Kasihan kalau ada pemain yang bagus, tapi enggak bisa terpantau karena tidak sanggup bayar Rp10ribu," ujar Amrustian pelatih tim Porwil Kota Medan. Eks pelatih PSBL Langsa ini menyarankan Asprov PSSI Sumut cerdas dalam bertindak. "Kalau memang tidak sanggup menggelar seleksi, ngapian dilakukan. Apa uang yang dipungut ini buat honor pemandu bakat?," tanya Amrustian.(YON-NET)

Ronald Sinaga Termotivasi Menyelamatkan PSMS

Arsenal Resmi Ikat Sanchez London–andalas Alexis Sanchez, akhirnya memutuskan untuk berlabuh ke Arsenal pada jendela transfer musim panas ini. The Gunners memboyong pemain tim nasional Cile itu dengan banderol 35 juta pounds. Perekrutan Sanchez tersebut diumumkan Arsenal usai sang pemain menjalani tes medis. Striker berusia 25 tahun itu diboyong Arsenal dari Barcelona untuk jangka panjang. Kabar baik ini sekaligus meruntuhkan semangat klub lain yang juga menginginkannya, seperti Liverpool dan Juventus. Sanchez dianggap sebagai salah satu talenta terbaik di dunia, karena baru kembali dari Piala Dunia di Brasil, di mana ia memainkan peran integral di skuad Cile yang lolos dari grup berat (termasuk Belanda, Spanyol dan Australia) dan mencapai babak 16 besar.

Medan-andalas Kisruh sepak bola Sumatera Utara sepertinya tidak akan pernah usai. Kali ini kritikan dilontarkan kepada Asosiasi PSSI Provinsi Sumut atas seleksi pemain beberapa waktu lalu di Stadion TD Pardede.

harus menandatangani kesepakatan kerahasiaan dan tidak diperkenankan menggunakan ponsel mereka. Meski begitu, Djokovic dan Ristic tetap akan memiliki fotofoto untuk mengabadikan pernikahan mereka. Hak citra fotofoto itu akan dijual kepada majalah Hello, yang mana uang

hasil penjualannya akan disumbangkan. Djokovic dan Ristic sudah mengenal sejak semasa SMA. Keduanya sudah menjalin asmara lebih dari delapan tahun. Saat ini, Ristic tengah mengandung anak pertama mereka dan akan melahirkan sekitar akhir tahun ini.(NET)

Medan-andalas Sebenarnya jika melihat torehan prestasi PSMS Medan saat ini, berada di juru kunci grup I, tidak ada kata libur buat mereka. Tugas mereka menyelamatkan tim kebanggaan warga Medan ini cukup berat. Ayam Kinantan hanya bisa terselamatkan dengan dua hal, yakni menyapuh bersih sisa laga kandang dan jika dihapuskannya degradasi oleh PSSI. Secara teknis, Ronald Sinaga dkk tinggal menghadapi PSPS Pekanbaru, PS Kwarta, Persiraja Banda Aceh dan PSAP Sigli. "Pemain mana pun tidak ingin klub yang dibelanya terdegradasi.

Bagi Saya ini menjadi sebuah tantangan. Belum ada kata menyerah dari kami ataupun Saya sendiri," ujar Ronald Sinaga. Pemain binaan klub Gumarang FC Medan ini justru berambisi mendapatkan target tim. Menyelesaikan sisa laga dengan poin maksimal. "Seharusnya ini menjadi motivasi dan kami sepantasnya sangat termotivasi di empat laga sisa ini. Ini demi PSMS," pungkasnya.

Ronald Sinaga

Ingin Buat yang Terbaik Sementara itu, Pelatih Kepala PSMS Medan Legirin menyatakan, pihaknya bersama pelatih lainnya merasa yakin bahwa PSMS Medan dipertandingan sisa

nantinya bisa jauh dari lobang degradasi yang menghantui. " Untuk itu walaupun di bulan puasa ini tim tetap latihan seperti biasa dengan porsi yang kurang. Kami akan melakukan yang terbaik untuk menyelamatkan PSMS dari degradasi," ucap pelatih yang pernah membawa tim sepakbola PWI Sumut meraih medali di Porwanas 2005 silam. Diakui Legirin, memang persaingan di divisi utama ini sangatlah ketat, PSMS sendiri bila ingin menjauh dari zona degradasi harus memenangkan semua pertandingan sisa. " Apapun ceritanya PSMS Medan harus tetap di divisi utama PSSI," sebutnya. (YON)

Peringkat Aceh Selatan Turun di PORA XII Atim Tapaktuan–andalas Peringkat kabupaten Aceh Selatan dalam perolehan medali di Pekan Olahraga Aceh (PORA) XII di IDI Kabupaten Aceh Timur, turun satu tingkat dibanding dengan PORProv Aceh XI di Kabupaten Bireun 2010 lalu. Pada PORProv. Aceh ke XI, kabupaten Aceh Selatan berada diperingkat 10 se-Aceh dengan perolehan medali emas 18, perak 23 dan 40 perunggu. Sedangkan PORA XII di IDI Kabupaten ATIM, Aceh Selatan hanya mem-

peroleh medali emas 13, perak 15 dan perunggu 26. Tujuh medali emas yang diraih kabupaten Aceh Selatan diperoleh dari cabang renang, dua anggar, dua panahan serta angkat besi dan Pencak silat masing-masing satu emas. Kondisi ini merupakan tantangan bagi kepengurus KONI Aceh Selatan di bawah pimpinan T. Sama Indra. Kendatipun demikian, janji bagi atlit peraih medali diberi bonus tetap direalisasikan. Sebab Pemerintah kabupaten

(Pemkab) Aceh Selatan akan menyerahkan bonus kepada atlit– atlit Aceh Selatan yang berhasil mendulang medali diajang PORA XII Aceh Timur medio Juni lalu. Menurut ketua kontingen PORA kabupaten Aceh Selatan, Drs. Syamsulijar, total bonus yang akan dikucurkan oleh Pemkab lebih dari Rp 142 juta, untuk atlet juga pelatih peraih medali. “ Bonus disalurkan secara langsung kepada atlet dan pelatih yang direncanakan, Kamis 17 juli pekan mendatang dan mereka terima

bersih sesuai dengan jumlah yang kami umumkan,” kata Syamsulijar kepada andalas di Tapaktuan, Jumat (11/7). Ia menerangkan, bonus itu akan diberikan kepada 54 atlet, dan beberapa pelatih. Atlet peraih medali emas nomor perorangan menerima Rp 5 juta, perak 3 juta, dan perunggu 2 juta. Sedangkan pelatih yang mengantarkan atletnya meraih medali emas mendapatkan bonus Rp 3 juta emas, perak 2 juta, dan perunggu 1 juta. (HSP)

Ingin Tampil di Internasional

Tami Grende Cari Sponsor Ahok Ingin Jakarta Jadi Tuan Rumah Asian Games 2019 Jakarta-andalas Asian Games 2019 tengah diincar pemerintah DKI Jakarta. Menurut Plt Gubernur DKI Basuki Tjahaja Purnama (Ahok), provinsinya berpeluang untuk menjadi tuan rumah ajang bergengsi terbesar di benua Asia itu empat tahun mendatang. “Setelah Bung Karno menyelenggarakannya pada tahun 1962, kita juga rencananya akan menyelenggarakan Asian Games pada 2019,” kata Ahok di Balai Kota, Jalan Medan Merdeka Selatan, Jakarta Pusat, Jumat (11/7). Hal ini disampaikannya setelah bertemu dengan Ketua Komite Olimpiade Indonesia (KOI) Rita Subowo. Peluang DKI terpilih, lanjut Ahok, sangat besar karena Hanoi mengundurkan diri sebagai calon tuan rumah. Untuk mendukung rencana tersebut, Ahok akan berangkat ke Kuwait dalam waktu dekat untuk menemui Olimpic Council of Asia. Menurutnya, pihak panitia ajang bergengsi itu hanya mau ditemui oleh Wakil Gubernur, bukan oleh deputi gubernur. “Jadi harus saya yang ke sana,” kata dia.(NET)

Jakarta-andalas Petenis muda Indonesia Tami Grende akan melakoni sejumlah turnamen internasional guna menaikkan peringkatnya di dunia. Untuk itu diperlukan biaya yang tidak sedikit. Tiga turnamen yang sudah direncanakan akan diikuti Tami adalah Canada Open, U-18 Canada Championship, dan US Open. "Sebelum ke US Open, Tami akan melakoni dua turnamen dulu. Nah itu biaya untuk semuanya seperti hotel, biaya tiket ke Amerika, dan lainnya butuh biaya sekitar 150- 200 juta rupiah," sebut Olivier Grende, ayah Tami, kepada detiksport, Jumat (11/7). "Tami belum dapat sponsor. Tapi saya akan

mencari dana dengan mengirim beberapa proposal ke teman-teman saya. "Saya harap kami cepat mendapatkan dana ini. Karena untuk tiket 'kan harus dipesan cepat," tambahnya. Tami Grende mengharumkan nama Indonesia setelah berhasil menjuarai Wimbledon Junior 2014 di nomor ganda putri. Ia berpasangan dengan pemain China, Qiu Yu Ye. Diberitakan sebelumnya, Olivier menganggap PP Pelti belum memberi respons untuk kebutuhan putrinya tampil di AS Terbuka. Padahal, menurutnya, Pelti mesti memberi dukungan penuh untuk setiap atlet berpotensi, termasuk Tami.(NET)

Atlet Harapkan Perhatian Pemerintah Dari Segala Aspek Jakarta-andalas Sejumlah atlet mengharapkan perhatian di segala aspek dari pemerintahan selanjutnya terutama pendidikan dan lowongan pekerjaan. "Saya berharap pemerintahan baru dapat memberikan jaminan untuk kami di hari tua nanti setelah tidak berprestasi lagi," kata atlet judo asal Jakarta Cindy Cecilia seusai latihan di gedung Judo Kelapa Gading, Jakarta, Kamis. Cindy juga berharap pemerintah memperhatikan fasilitas latihan guna mendukung perkembangan atlet. "Fasilitas cukup memadai, namun bila dibandingkan dengan negara maju lainnya masih kurang lengkap terutama dalam segi peralatan latihan. Masih banyak peralatan yang harus diperbaharui, tetapi itu masih bisa kami atasi dengan tekad dan semangat latihan yang kuat," katanya.

Sementara itu, pelari gawang Dedeh Erawati mengatakan sebagai atlet, ia berusaha untuk bisa berguna bagi Indonesia yaitu dengan prestasi dan berharap setelah pemilihan presiden pada 9 Juli, politik Indonesia tetap damai. "Apabila politik dan ekonomi suatu negara terganggu, biasanya pembinaan olahraga ikut terganggu, harapan saya semoga semuanya membaik dan mendukung pembinaan olahraga di Tanah Air," jelasnya. Untuk pemerintahan selanjutnya, atlet lari gawang ini juga berharap agar fasilitas pendukung latihan kembali dioptimalkan agar program latihan tidak terganggu. "Sistem yang tidak berjalan dengan baik, misalnya saja semuanya serba terlambat sehingga kebutuhan mendesak seperti peralatan, nutrisi dan "try out" yang membuat program latihan menjadi terganggu juga," katanya.(NET)


KOMUNITAS 11 Eldin Serahkan Bantuan kepada 350 Anak Sekitar TPA Terjun

Sabtu

harian andalas | Hal.

12 Juli 2014

BANTUAN Wali Kota Medan Dzulmi Eldin meyerahkan paket bantuan berupa perlengkapan sekolah dan vitamin kepada anakanak di Pendopo TPA Terjun, Jumat (11/7).

andalas/siong

SAMBUT AN - Lurah Sei Putih Timur II Tondi (dua dari kiri) didampingi pendiri Sahabat Center dr SAMBUTAN Sofyan Tan dan Berry CWT saat memberikan sambutan pada pembagian paket Lebaran, kemarin.

Jelang Idul Fitri 1435 H

Sahabat Center Bagikan Sembako Medan-andalas Jelang Idul Fitri 1435 H, keluarga besar Sahabat Center Kota Medan dan Sumatera Utara membagikan 300 paket sembako kepada masyarakat sekitar Medan Petisah, kemarin. Kegiatan yang digelar di seketariat Sahabat Center Jalan Iskandar Muda 30 C Kecamatan Medan Petisah itu sebagai wujud peduli kasih terhadap sesama. Pendiri Sahabat Center, dr Sofyan Tan mengatakan, suatu kebahagiaan yang luar biasa karena Sahabat Center masih dapat terus berbagi kepada sesama menjelang perayaan hari besar. Begitupun, lembaga yang sudah berdiri sejak 1986 ini berharap, semakin tahun penduduk kurang mampu di Medan Petisah dapat berkurang. Melalaui pembagian sembako ini, Anggota DPR RI terpilih ini berharap bisa meringankan beban masyarakat khususnya umat Islam dalam menyambut Lebaran. "Semoga sembako ini bisa dimanfaatkan dengan sebaikbaiknya," kata Sofyan Tan. Sofyan Tan juga berpesan, umat Islam yang sedang menjalankan ibadah puasa dapat melaksanakannya dengan sebaik-baiknya. Sehingga momen Ramadan ini menjadi sarana untuk terus memperbaiki diri. Hadir dalam kegiatan itu, Lurah Sei Putih Timur II Tondi, pendiri Sahabat

Center Berry CWT, sejumlah pengurus Sahabat Center seperti Lie Lie Kho, Susanto Chen, Asiong Happy, Acuan, Halim, Ahui, Awi dan lainnya. Sementara itu, Bendahara Sahabat Center Medan Siek Lie mengatakan, kegiatan berbagi ini sudah menjadi sebuah kegiatan rutin setiap tahunnya. Bukan hanya saat perayaan hari besar umat Islam saja, tetapi juga perayaan hari besar umat lainnya. "Di bulan suci Ramadan kita membagikan paket Idul Fitri berupa beras, gula dan sirup. Ada sebanyak 300 warga kurang mampu di daerah Medan Petisah yang mendapatkannya," kata Siek Lie yang didampingi Sekretaris Sahabat Center Fia Ifid Alice. Dijelaskannya, meski dalam suasana duka karena salah satu pengurus Sahabat Center bernama Mario telah berpulang pada 4 Juli 2014 dan dikremasi pada Senin (7/7), namun Sahabat Center masih tetap menyempatkan diri dan bersemangat berbagi kasih di bulan Ramadan. "Kami keluarga besar Sahabat Center sedang berduka atas berpulangnya sahabat kami Mario. Hari ini (red) bertepatan pada hari berbagi kasih almarhum d kremasikan. Segenap pengurus mendoakan semoga almarhum Mario mendapat tempat terbaik di sisi-Nya," ujarnya. (SIONG)

Alfamart-Alfamidi Gelar Mudik Gratis

L AYANAN MUDIK - Sebanyak 45 bus dan 10 unit mobil pribadi disiagakan pemilik jaringan ritel Alfamart dan Alfamidi untuk layanan mudik gratis bagi pemegang kartu member Alfamart-Alfamidi pada tahun ini. Medan-andalas PT Sumber Alfaria Trijaya Tbk, pemilik jaringan ritel Alfamart dan Alfamidi kembali menyelenggarakan program Mudik Asyik Bersama Member bagi para pemegang Kartu AKU, A Card dan Midi Card. Untuk tahun ini, layanan mudik gratis tersedia untuk lima kota tujuan yakni Surabaya, Solo, Yogyakarta, Semarang dan Purwokerto. Branch Manager Alfamart, Yosia Andika Pakiding menjelaskan, untuk mengikuti program ini caranya mudah, khusus bagi pemegang kartu member Alfamart Alfamidi, dengan melakukan pembelian 3 produk sponsor senilai minimal Rp 50.000 berkesempatan mengikuti mudik gratis. Dikatakannya,pendaftaran bisa dilakukan dengan mengirimkan formulir pendaftaran mudik gratis yang ada di mailer/leaflet kami atau dapat juga diunduh melalui website www. alfamartku.com atau www.alfamidiku.com. “Satu struk atau satu formulir berlaku untuk dua orang. Peserta mudik gratis akan diumumkan melalui website dan konfirmasi melalui telepon. Peserta mudik rencananya akan diberangkatkan pada 24 Juli 2014,” kata Yosia, Jumat (11/7) di Medan. Yosia mengatakan, dalam tiga tahun terakhir, kegiatan mudik gratis mendapatkan respons positif yang ditunjukan dengan meningkatnya

partisipasi pelanggan. “Tahun ini kami berangkatkan sekitar 2.000 peserta dengan jumlah armada yang disediakan perusahaan sebanyak 45 bus dan 10 unit mobil pribadi. Dijelaskannya, melihat kebutuhan pelanggan akan transportasi mudik tentunya kegiatan ini terus dijalankan pihaknya. Untuk tahun ini kami menyediakan dua alternatif kendaraan yaitu dengan bus dan mobil keluarga. Selain mendapatkan Tiket Mudik Gratis, para peserta juga akan memperoleh uang saku, uang makan, kaos peserta mudik, dan goody bag. “Khusus bagi 5 pelanggan yang melakukan pembelanjaan terbanyak untuk produk sponsor, akan mendapatkan pelayanan khusus, yakni dengan diantar menggunakan Toyota Innova,”imbuhnya. Sedangkan bagi masyarakat yang akan mudik, perusahaan ini juga menghadirkan posko tenda mudik, di toko-toko Alfamart di sepanjang jalur mudik. “Ada sekitar 50 titik kami siapkan,” ucapnya. Menurutnya, posko mudik Alfamart dapat menjadi tempat beristirahat para pemudik yang sedang dalam perjalanan. Para pemudik dapat menikmati minuman dan makanan ringan yang disediakan secara gratis. Bahkan di beberapa lokasi kami disediakan pemeriksaan kesehatan gratis. (SIONG)

Medan-andalas Pemko Medan bekerjasama dengan Yayasan Surya Kebenaran Internasional (YSKI) menyerahkan 350 paket bantuan kepada warga kurang mampu di Kelurahan Terjun dan Kelurahan Paya Pasir, Kecamatan Medan Marelan, Jumat (11/7). Paket bantuan berupa perlengkapan sekolah dan vitamin ini diberikan untuk meringankan beban para warga yang anaknya akan bersekolah, guna menyambut tahun ajaran baru. Bantuan ini diberikan langsung Wali Kota Medan Dzulmi Eldin didampingi Koordinator YSKI drg Anita dan Camat Medan Marelan Dedi Jaminsyah Putra Harahap di Pendopo Tempat Pembuangan Akhir (TPA) Terjun. Eldin berharap bantuan

tersebut menjadi motivasi bagi anak-anak dalam menggapai cita-cita di bangku sekolah. “Insya Allah bantuan yang kita berikan ini dapat merangsang masyarakat Kota Medan untuk menumbuhkan rasa persaudaraan dan empati kepada saudara-saudara kita yang kurang mampu. Saya ingin Kota Medan menjadi kota yang memiliki tingkat empati yang tinggi, sehingga perpaduan dan persaudaraan dapat langgeng disini,” kata Eldin. Paket bantuan yang diberikan ini berisi perlengkapan sekolah seperti tas, buku tulis, alat tulis serta vitamin. Selain menyambut tahun ajaran baru, bantuan ini diberikan dalam rangka memperingati Hari Jadi ke-424 Kota Medan, Hari Anak dan Hari Lansia. Selain perlengkapan sekolah, juga diberikan paket minyak goring untuk para lansia. “Semoga bantuan ini dapat dipergunakan dengan sebaikbaiknya, terutama perleng-

kapan sekolah bagi anak-anak. Semoga dengan bantuan ini dapat memotivasi anak-anak untuk mewujudkan cita-citanya masing-masing. Begitu juga dengan para lansia, semoga paket bantuan yang diberikan dapat bermanfaat. Apalagi kita saat ini ingin menjadikan kota yang kita cintai ini sebagai kota yang ramah lansia,” ungkapnya. Eldin juga sangat mengapresiasi kegitan yang digagas YKSI ini. Dia berharap upaya yang dilakukan YSKI ini dapat memotivasi dan menggugah stakeholder lainnya yang ada di Kota Medan untuk membuat kegiatan serupa. “Saya yakin jika seluruh stakeholder tergerak hatinya memberikan bantuan, tentunya dapat membantu meringankan beban warga kurang mampu dalam menjalani kehidupannya sehari-hari,” tandasnya. Sementara itu, Koordinator YSKI drg Anita menjelaskan, bantuan seperti ini rutin dilakukan untuk membantu meri-

ngankan beban warga kurang mampu. Mereka memilih bantuan diberikan di sekitar TPA Terjun, sebab kondisi perekonomian masyarakatnya memang membutuhkan uluran bantuan. Sedangkan Camat Medan Marelan Dedi Jaminsyah Putra Harahap mengucapkan terima kasihnya kepada Wali Kota Medan dan YSKI karena telah membantu warga di Kelurahan Terjun dan Kelurahan Paya Pasir. Sebab, masyarakat dari kedua kelurahan ini memang sangat membutuhkan bantuan seperti ini. “Kegiatan amal ini merupakan bentuk kepedulian Pemko Medan kepada warganya. Melalui bantuan ini, tentunya masyarakat merasakan diperhatikan. Untuk itu saya selaku Camat Medan Marelan mengucapkan terima kasih. Saya berharap bantuan-bantuan seperti ini dapat rutin dilakukan,” kata Dedi. (BEN)

ITM Bersyukur Semua Prodinya Terakreditasi Medan-andalas Institut Teknologi Medan (ITM) menyatakan bersyukur karena semua program studi (prodi) sudah terakreditasi oleh Badan Akreditasi Nasional Perguruan Tinggi (BAN PT). “Ini merupakan kebanggaan tersendiri, karena termasuk suatu prestasi akademis yang dinanti-nanti karena tidak mudah untuk meraihnya,” kata Rektor ITM Prof Dr Ir Ilmi Abdullah MSc melalui Kepala Humas ITM, M Vivahmi SH, MSi kepada wartawan di kampus ITM, Jumat (11/7). ITM memang layak meraih prestasi itu. Itu karena ITM merupakan insitut teknik tertua di luar Pulau Jawa. Berdiri sejak 1960, ITM telah beberapa kali mengalami perubahan nama. Awalnya kampus ini bernama Institut Teknologi Sumatera (ITS) dan kemudian tanggal 21 Agustus berubah lagi menjadi Sekolah Tinggi Teknik Medan (STTM). Sejalan dengan penyesuaian kebijakan pemerintah di bidang pendidikan pada masa STTM,

Prof Dr Ir Ilmi Abdullah MSc teknologi mekanisasi pertanian dan teknologi perusahaan dilebur melahirkan teknologi industri, maka pada tahun 1987, kampus ini dikembangkan menjadi Institut Teknologi Medan (ITM). Saat ini kampus ini memiliki tiga fakultas yaitu Fakultas Teknologi Industri (FTI), Fakultas Teknik Sipil dan Perencanaan (FTSP) dan Fakultas Teknologi Mineral (FTM). Untuk FTI terdiri dari jurusan teknik mesin, teknik elektro, teknik industri, teknik kimia dan teknik informatika. FTSP terdiri dari jurusan teknik

sipil, teknik arsitektur dan teknik perencanaan wilayah dan kota. Dan untuk FTM terdiri dari jurusan teknik geologi dan teknik pertambangan. Vivahmi menuturkan, akhirakhir ini jurusan yang menjadi favorit masyarakat adalah mesin, informatika, teknik sipil dan pertambangan. Hal ini dikarenakan banyaknya alumni yang sudah sukses yang sudah sukses di dunia kerja sehingga akhirnya memberikan motivasi bagi mereka yang akan memilih jurusan. Tak hanya itu, lapangan kerja yang tersedia untuk jurusan ini memang cukup banyak sehingga calon mahasiswa lebih memilih ke jurusan ini. Sementara itu, Rektor ITM Prof Dr Ilmi Abdullah MSc mengatakan, kampus ini sedang menuju perguruan tinggi swasta (PTS) cemerlang yang tidak hanya mengandalkan kemampuan intelektual, tapi juga kecerdasan emosi dan kecerdasan spiritual menuju persaingan. Rektor mengatakan era globalisasi dan kompetisi seperti

saat ini segala hal yang diinginkan hanya dapat diperoleh dengan kualitas kemampuan intelektual tinggi serta niat dan kerja keras. “ITM ke depan akan melakukan penguatan networking di dunia industri. Selain itu, ITM juga terus meningkatkan penguatan sumber daya manusia (SDM) dan penguatan kurikulum, dengan tujuan para alumni siap menghadapi pasar bebas dan era globalisasi,” ucap rektor. Menurutnya, penguatan networking atau jaringan dengan dunia industri atau pun pelaku bisnis tersebut untuk memfasilitasi SDM ITM yang telah selesai melaksanakan pendidikan. “Inti penguatan dengan dunia industri tersebut bukan hanya industri dalam negeri saja, “jelasnya. Untuk menunjang penguatan networking, pihaknya terus melakukan pembenahan termasuk pembenahan kurikulum, yang sesuai dengan kebutuhan pasar industri dan juga mengelar berbagai seminar, bahkan ITM membangun unit bisnis. (HAM)

Vihara Borobudur Gelar Perayaan Asadha 2558 BE Medan-andalas Akhir bulan Juli ini, umat Buddha akan merayakan salah satu hari besar keagamaan yaitu Hari Asadha. Hari Asadha juga dikenal sebagai hari Dhamma ini untuk memperingati peristiwa pembabaran Dhamma yang pertama sekali oleh Sang Buddha kepada lima orang pertapa. Ketua Panitia Peringatan Asadha 2558 BE/2014 Persaudaraan Muda-Mudi Vihara Borobudur Medan, Hartono mengatakan, dalam menyambut Hari Asadha, pihaknya telah menggelar Pekan Dhamma berupa kegiatan ceramah dan tanya jawab seputar Dhamma, pada tanggal 6,7 dan 8 Juli lalu yang dimulai pada pukul 19.00 WIB. Dalam memperingati peristiwa bersejarah ini, sebut dia, Persaudaraan Muda-Mudi Vihara Borobudur mengundang seluruh umat untuk menghadiri Perayaan Asadha dengan tema “Dhamma cakkappavattana Sutta”. “Perayaan ini akan diisi dengan Puja Bakti Asadha dan Dhammadesana di Bhaktisala Vihara Borobudur pada hari ini

PEMBERKAHAN - Bhikkhu Jinadhammo Maha Thera sedang memberikan pemberkahan pada kegaiatan Puja Bakti Asadha dan Dhammadesana di Bhaktisala Vihara Borobudur, Jalan Iman Bonjol Medan, beberpa waktu lalu. mulai pukul 19.00 WIB,” kata Harono, Jumat (11/7). Puja Bakti ini dihadiri oleh YM. Bhikkhu Jinadhammo Maha Thera, yang sekaligus akan memberikan bimbingan dhamma. Perayaan Asadha menurut sejarah sebut Hartono, setelah pertapa Gotama mencapai penerangan sempurna di Hutan

Gaya pada bulan Waisak (bulan keenam Lunar), Beliau memutuskan untuk membabarkan Dhamma yang telah ditemukanNya. “Beliau teringat kepada kedua orang gurunya, namun dengan pengetahuan sempurna beliau mengetahui bahwa keduanya telah meninggal

dunia. Kemudian Sang Buddha teringat kepada lima orang pertapa. Lima orang pertapa ini dulunya merupakan teman beliau ketika masih melatih diri di hutan Uruvela,” ucap Hartono. Saat itu sebut dia, mereka sedang berada di Taman Rusa Isipatana, Benares. Sang Buddha kemudian melakukan perjalanan kaki selama 2 bulan dari Hutan Gaya menuju Benares. Dan tiba pada saat bulan purnama kedelapan Lunar, atau pada bulan Asadha, Sang Buddha membabarkan khotbah pertama kepada lima orang pertapa. Adapun khotbah pertama tersebut yaitu khotbah “Dhammacakkapavatana Sutta” ini berisi tentang 4 Kesunyataan Mulia dan Delapan Jalan Utama. Peristiwa ini sebut dia juga menjadi tonggak sejarah penting bagi agama Buddha karena pada saat tersebut kelima pertapa langsung memohon menjadi murid Sang Buddha. Dengan demikian lengkaplah sudah tiga permata, Tri Ratna yaitu Buddha, Dhamma, dan Sangha. (SIONG)


Sabtu

SUMATERA UTARA Prona Jadi Ajang Pungli Oknum BPN Dairi

harian andalas | Hal.

12 Juli 2014

Masyarakat Samosir Diminta Jadi Pahlawan Pariwisata Samosir-andalas Wakil Bupati Samosir, Rapidin Simbolon mengajak masyarakat agar tampil sebagai 'pahlawan pariwisata'. Berbagai promosi Horas Samosir Fiesta telah dilakukan, namun ketika wisatawan berkunjung ke daerah ini hasilnya kosong, semua promosi itu menjadi mubazir," ujarnya saat membuka gondang naposo bagian dari Horas Samosir Fiesta, Jumat (11/7) di open stage Pangururan. Menurutnya, Kabupaten Samosir sebagai daerah tujuan wisata yang inovatif dan ramah lingkungan tertuang di dalam RPJMD. Karenanya melalui HSF diharapkan kunjungan wisatawan akan semakin meningkat ke daerah itu. Sebab, lanjut Rapidin, HSF sudah menjadi kalender tahunan dan merupakan kegiatan terusan. Di mana lomba gondang naposo ini awal dimulainya HSF hingga berakhir pada Desamber mendatang. Dia berharap melalui kegiatan seperti ini, para pemuda di desa-desa semakin mengetahui adat dan budaya dan kedepanya mereka akan tampil sebagai tokoh budaya. Sebelumnya, Kepala Dinas Pariwisata, Seni dan Budaya, Ombang Siboro menyampaikan terima kasih kepada berbagai pihak yang ikut serta mempromosikan 'Visit Samosir Year 2015' sejak diluncurkan Februari lalu. Mantan Asisten I Pemerintahan itu mengurai satu persatu kegiatan HSF yang dimulai bulan Juli dan berakhir saat perayaan Old and New 31 Desember mendatang di kawasan Tuktuk Siadong. Sebelum lomba gondang naposo dibuka Wabup Samosir, terlebih dahulu dilakukan simulasi rembuk (tonggo raja) sesama tokoh adat. Dalam simulasi ini tampil sebagai tuan rumah (hasuhuton) bius Sitolu hae horbo yang terdiri dari marga Naibaho, Sitanggang dan Simbolon. Bius ini mengundang tokoh adat dari sembilan kecamatan. Para tokoh adat dari sembilan kecamatan ini satu persatu menanyakan tujuan undangan dari bius Sitolu hae horbo Pangururan. Dari rembuk itu pihak Sitolu hae horbo Pangururan mengumumkan, Pemerintah Kabupaten Samosir akan menggelar gondang naposo. Yang menarik dari kegiatan ini, Dinas Pariwisata, Seni dan Budaya selaku panitia menyewakan ulos kepada pengunjung. (HN)

Polisi di Humbahas Siaga Satu Dolok Sanggul-andalas Pasca pelaksanaan pemilihan umum presiden dan wakil presiden (Pilpres) personel Polsek Dolok Sanggul, Kabupaten Humbang Hasundutan (Humbahas) tetap siaga satu. Siaga satu tersebut demi mengantisipasi kericuhan yang mungkin terjadi tengah masyarakat dan pengamanan surat suara sampai di KPUD. Demikian disampaikan Kapolsek Dolok Sanggul AKP Horas Saragi, saat ditemui andalas di Mapolsek Dolok Sanggul, kemarin. Dikatakan, siaga satu pengamanan Pilpres merupakan instruksi terpimpin dari Kapolri. Siaga satu akan dicabut jika ada instruksi dari pimpinan. "Sesuai intruksi Kapolda, kita ditugaskan untuk mengamankan surat sauara dari TPS hingga KPU. Kemudian mengantisipasi kericuhan yang mungkin terjadi di tengah masyarakat," kata Horas sembari menambahkan, pemungutan suara dan penghitungan suara Pilpres, Dolok Sanggul termasuk aman dan kondusif. Tidak ditemukan gejolak yang memicu masyarakat menjadi rusuh. Terkait dualisme pemenang Pilpres, Horas mengimbau masyarakat agar tetap menahan diri."Jangan mudah terprovokasi isu berkembang di tengah masyarakat. Terkait Pilres, kita tunggu saja lembaga resmi dari KPU yang menangani hasil Pilpres," kata Horas. Terpisah, Ketua Panswaslu Kabupaten Humbahas Henry Pasaribu kepada wartawan, mengatakan belum menerima dan menemukan adanya pelanggaran dalam pemungutan suara di 375 TPS yang tersebar di Humbahas. Dia juga memastikan, pemungutan suara berlangsung serentak dan tidak ada pemungutan suara ulang atas gangguan tidak dapat memilih atau kekurangan logistik di Humbahas. Henry menambahakan, untuk mengawal tahapan Pilpres yang sedang berlangsung, pihaknya akan tetap melakukan pemantauan di PPS tingkat desa, di PPK tingkat kecamatan hingga KPU. Untuk hasil Pilpres yang transparan, Henry mengimbau masyarakat turut berperan serta mengawal proses penghitungan suara di PPS, PPK dan KPU. Sebelumnya, Ketua KPUD Humbahas melalui Sekretaris KPU Tagor Manullang mengatakan, proses penghitungan suara di tingkat TPS 09 Juli, tingkat PPS/Desa 1012 Juli, tingkat PPK/kecamatan 13-15 Juli dan tingkat KPUD 16-17 Juli 2014. (AND)

Sidikalang-andalas Prona (Proyek Operasi Nasional Agraria) merupakan program BPN Pusat dalam pelaksanaan pensertifikan hak atas tanah secara massal, terutama bagi masyarakat golongan ekonomi lemah, dan biayanya digratiskan bagi peserta. Kendati program Prona tersebut sudah menggunakan dana negara di BPN. Namun, di Kabupaten Dairi tidak demikian. Yang terjadi, Prona menjadi sarana pungli bagi oknum aparat desa selaku panitia yang diduga juga dimanfaatkan sejumlah oknum pegawai BPN Sidikalang. Pasalnya sejumlah oknum kepala desa dan aparat desa yang warganya menjadi peserta pensertifikatan hak atas tanah, dimintai biaya pengurusan sertifikat melalui prgram Prona dengan besaran dana mulai Rp 1,2 juta hingga Rp 2 jutaan. Informasi dihimpun andalas dari sejumlah warga, Jumat (11/ 7) yang menjadi peserta pengurusan sertifikat tanah melalui program Prona juga melalui

PUNGLI - Kantor BPN Sidikalang diduga menjadi sarang pungli pengurusan sertifikat hak atas tanah dalam program Prona. kepala desa dan aparat desa masing masing, mengakui mereka dikenakan biaya sebesar 2 jutaan perlembar sertifikat. Anehnya salah seorang dari mereka mengakui belum menerima sertifikat tanah tersebut karena dana yang disepakati belum lunas diberikan kepada oknum kades maupun aparat desa lainnya yang diangkat menjadi panitia. Padahal, sertifi-

kat tanahnya sudah selesai. Salah seorang oknum kepala desa didampingi sekdes saat dikonfirmasi wartawan di Kecamatan Tigalingga Kabupaten Dairi mengakui hal tersebut benar dilakukan dengan alasan untuk administrasi dan biaya transport ke kantor BPN Sidikalang. Dan, sebagian dana yang dikutip dari warga peserta sertifikat tanah melalui Prona dise-

torkan kepada oknum pegawai BPN Sidikalang sebesar Rp 700 ribu perlembar sertifikat. Kami terpaksa mengenakan biaya kepada warga peserta setifikat tanah."Kami juga membayar kepada pegawai BPN Sidikalang, dengan alasan untuk biaya pengukuran, makan minum, dan transportasi saat turun ke lokasi melakukan pengukuran," sebut kades yang tidak mau

Disdik Humbahas Terapkan Budaya Batak di Kurikulum Dolok Sanggul-andalas Dinas Pendidikan Kabupaten Humbang Hasundutan (Humbahas) akan menerapkan budaya Batak dalam kurikulum pendidikan. Pendidikan budaya Batak tersebut akan dimasukkan dalam mata pelajaran muatan lokal (mulok). Demikian dikemukakan Kadis Pendidikan Humbang Hasundutan, Wisler Sianturi kepada wartawan di Dolok Sanggul, kemarin. Dikatakan, mulok merupakan pendidikan golongan prakarya sebagai rangkaian perangkat yang memiliki tujuan pendidikan. Sebelumnya, mulok sebagai hasil rumusan pemerintah yang membi-

dangi pendidikan bermateri sumber daya lokal, sosial seni budaya dan olahraga. Pelajaran budaya Batak mulai dari tulisan, adat istiadat, seni dan hal yang dianggap memiliki keterkaitan dengan pendidikan. Mengenal suku Batak lebih jauh sangat mendukung filsafat pendidikan, sebab sejarah seperti tulisan, bahasa, aliran kepercayaan, adat istiadat Batak menjunjung makna dari pendidikan. "Selain itu merupakan motivasi pendidikan juga turut melestarikan budaya," kata Wisler. Disebutkan, penyusunan perangkat mata pelajaran ini disesuaikan dengan keadaan dan kemampuan se-

tiap jenjang pendidikan dalam penyelenggaraan pendidikan tersebut. Kebutuhan di tingkatan pendidikan akan berbeda. Artinya, taraf tingkatan kebutuhan pendidikan harus menjadi acuan. Wisler mengakui, penetapan jenis pendidikan muatan lokal berbasis budaya Batak membutuhkan proses. Para ahli budaya Batak akan diundang bersama para sejarawan untuk penetapan acuan dan mendapat pengakuan bersama atas pelajaran muatan lokal budaya Batak. "Hal ini untuk menghindari kontroversi sejarah budaya di kemudian hari," ujarnya. (AND)

Yayasan Rumah Tanggal Siap Bangun Wisata Danau Toba Dairi dibangun di atas lahan seluas 8,7 hektar seperti pembangunan ruang pertemuan berskala besar, hotel, restoran dan ruang bermain. Di samping itu, asset sejarah dan budaya juga akan tetap dikedepankan melalui pemugaran Rumah Tanggal. Martua Situngkir mengatakan, keinginan untuk memajukan daerah itu, bukan untuk kepentingan pribadi, tapi seluruh kekayaan tetap milik yayasan Rumah Tanggal dan dikelola keluarga besar marga Situngkir. Sehiungga diharapkan rencana tersebut mendapatkan dukungan penuh dari penduduk setempat dan kaum intelektual. Martua mengaku prihatin, karena Silalahi-Paropo relatif masih tertinggal dibanding daerah lain di sekitaran Danau Toba. Sekdakab Dairi, Julius Gurning merespon positif usulan itu. Bila

namanya ditulis di koran. Sementara, Kepala Urusan Umum dan Kepegawaian BPN Sidikalang, Udin Sagala saat dihubungi andalas mengatakan, dirinya tidak mengetahui hal tersebut. Pasalnya, di kantor BPN banyak pegawai yang terjun ke lapangan dan juga adanya pergantian pegawai Kantor BPN saat ini. Udin menjelaskan, jumlah sertifikat hak atas tanah melalui program Prona, mulai dari tahun 2011 Kabupaten Dairi mendapat 900 lembar, dengan lokasi di 13 kecamatan. Pada tahun 2012 sebanyak 1.600 lembar juga di 13 kecamatan. Tahun 2013 sebanyak 2.450 lembar, dan untuk tahun 2014 sebanyak 3000 lembar, tapi masih dalam proses. "Tahun 2014 untuk jatah Kabupaten Dairi yang sudah ditentukan, ada kemungkinan akan direvisi BPN Pusat,"kata Udin Sagala. (JM)

KPU Dairi Garansi Netral dalam Penghitungan

RUMAH TANGGAL - Rumah Tanggal yakni gedung tanpa atap merupakan aset sejarah bagi marga Situngkir di Desa Silalahi Kecamatan Silahi Sabungan Kabupaten Dairi.

Sidikalang-andalas Demi menunjang dan menggeliatkan potensi wisata pada obyek wisata Danau Toba di Desa Silalahi Kecamatan Silahi Sabungan Kabupaten Dairi, berbagai fasilitas akan segera didirikan. Hal itu dimaksudkan untuk membangkitkan ekonomi masyarakat serta memberi peluang kerja bagi penduduk lokal. Demikian disampaikan Ketua Yayasan Rumah Tanggal (YT) Martua Situngkir saat bertemu Sekdakab Dairi Julius Gurning di Sidikalang, Jumat (11/7). Putra daerah ini berharap, segera memperoleh izin mendirikan bangunan (IMB) sebagai payung hukum pembangunan konstruksi dibenarkan terkait rencana tersebut, pihaknya sudah mendapatkan izin prinsip dari Bupati KRA Johnny Sitohang. Dijelaskan, berbagai fasilitas akan

12

semua dokumen dibutuhkan sudah dinyatakan lengkap, dipastikan IMB akan segera dikeluarkan. Guna melihat lebih detail areal yang dimohonkan, Asisten Pemerintahan Setdakab Dairi Rewin Silaban dan Kepala Dinas Cipta Karya dan Tata Ruang Ir Jisler Lumban Batu melakukan kunjungan lapangan. Dukungan juga dinyatakan warga setempat. Jintaraya Situngkir (73) mengatakan, mereka sudah sejak lama mendambakan sentuhan kemajuan. Selama ini penduduk lokal masih terpaku pada pertanian dimana harga fluktuatif dan rawan gagal panen. Menurutnya, mereka butuh kesejahteraan dan kualitas hidup. Sebenarnya peluang kesejahteraan yang didambakan tersebut cukup terbuka lebar melalui sektor pariwisata, tapi hal tersebut belum bisa dinikmati. (GOL)

Sidikalang-andalas KPU Kabupaten Dairi menjamin seluruh jajarannya akan bersikap netral, adil, independen serta terhindar dari berbagai perbuatan tercela khususnya dalam tahapan rekapitulasi dan penghitungan perolehan suara Pilpres. Ketua KPU Dairi H Sudiarman Manik didampingi Komisioner Divisi Hukum Samsul Kudadiri SH, menegaskan hal itu kepada andalas, Jumat (11/7) di kantornya Jalan Palapa Sidikalang. "Kita bersyukur, berbagai tahapan Pilpres di wilayah Kabupaten Dairi hingga pemungutan suara telah berlangsung baik,lancar dan damai. Kita berharap kodisi seperti ini akan terus terjaga dan sebagai pihak penyelenggara kami menjamin tidak akan ada kecurangan terutama dalam rekapitulasi dan perhitungan suara,"kata Manik. Pemilu yang bersih, jujur dan berkualitas merupakan komitmen KPU sebagai pihak penyelenggara. "Penegasan itu selalu kami sampaikan kepada jajaran seperti PPK, PPS dan KPPS dalam berbagai kesempatan dan semuanya bersepakat dan mengamini,"kata Samsul Kudadiri menambahkan. KPU Dairi mengakui, pada hari pemungutan suara sebagai puncak penyelenggaraan, terdapat sedikit kendala teknis. Namun semuanya bisa diatasi degan cepat dan tepat sehingga tidak sampai mengganggu proses. Di beberapa TPS, didapati kekurangan logistik berupa surat suara. Kekurangan tersebut segera diketahui dan dilaporkan KPPS, sesaat setelah TPS dibuka dan dilakukan perhitungan logistik sehingga langsung dipenuhi. Diterangkan, saat pengepakan logistik untuk didistribusikan, ditemukan sisa kertas Suara sebanyak 355 eksemplar dan selanjutnya diamankan di kantor KPU. Kemudian, pada pagi hari pencoblosan saat KPPS merekap dan menghitung kertas suara yang akan digunakan berdasarkan jumlah DPT ditambah cadangan dua persen di masing-masing TPS, dilaporkan kalau di beberapa TPS terdapat kekurangan. Di antaranya pada TPS I Bintang Hulu kurang sebanyak 104 eksemplar, TPS II Lae Parira kurang 20 eks, TPS II Sumbul kurang 42 eks. Kemudian Palding Jaya Sumbul kurang 77, Sukandebi kurang 100 eks dan Sarintonu 12 eks. Kekurangan itu kemudian segera diantarkan ke masing-masing TPS. Dan kertas suara sisa diamankan di KPU sehingga tidak sampai mengganggu, dan terkait hal itu telah dituangkan dalam surat berita acara. Sudiarman mengatakan, rekapitulasi perolehan suara di tingkat desa di seluruh wilayah Kabupaten Dairi telah diselesaikan Kamis (10/ 7) dan selanjutnya kotak suara sudah berada pada tingkat PPK untuk dilakukan pleno penghitungan tingkat kecamatan."Semuanya berjalan baik," ujarnya. Direncanakan untuk pleno rekapitulasi penghitungan dan perolehan suara di level KPU Dairi akan dilaksanakan 16 Juli mendatang. "Semuanya punya jenjang, hasil baru akan kita ketahui setelah diplenokan,"tegasnya. Diakui, KPU Dairi telah menscan dan megirimkan seluruh formulir C1 ke KPU Pusat, tapi hal itu bukan untuk konsumsi publik dan hanya sebagai referensi dan data pembanding KPU Pusat. "KPU hanya mempublikasi perolehan suara berdasarkan penghitungan manual dilakukan pihak penyelenggara secara berjenjang," katanya. (GOL)

WARTAWAN DAERAH LANGKAT: Budi Zulkifli, Dony Syahputra, H Said Effendy BINJAI: Sri Masana SSos TANAH KARO: Robert Tarigan SH, Lamhot Situmorang, Natanael Tarigan PAKPAK BHARAT: Wesrion Tumangger DELISERDANG: Firdaus Tanjung, TH Sihombing, Bobby Lusaka Purba SERGAI: Supriyadi TEBINGTINGGI: Riady Kasidi SIMALUNGUN: Larham Simare-mare SIANTAR: Lintong Saragih, David, Marondang Saragih SAMOSIR: Fransiskus Sitanggang TOBASA: Rixson H. Tanjung, Marganti Sigalingging HUMBANG HASUNDUTAN/D.SANGGUL: Marganda Lumbangaol, Andi Siregar DAIRI: Marulak Siahaan, Parulian Nainggolan, Jalius Manurung SIBOLGA/TAPTENG: Haposan Simbolon, Anggiat P Tambunan MADINA: Jefri Brata Lubis TARUTUNG: Hotbin Purba PALAS: Ibnu Sakti Nasution NIAS SELATAN: Edy Gunawan Zebua, Elvander Zebua BATUBARA: Zulkifli Nasution, H Sutan Sitompul KISARAN: Hamdan Rangkuti TANJUNG BALAI: Faisal M Yunus Nst (Koord.Liputan), Adi Sastra, Syamsul Bahri AEK KANOPAN: M Ilyas Munthe LABUHAN BATU: Iwan Kesuma, Hendra Brata Sembiring LABUHAN BATU SELATAN: Jhon Wesly Sitorus LANGSA: Ruslan ACEH TIMUR: M Ali ACEH UTARA: Bukhari Tolus BIEREUN: H Suherman Amin, Abdullah BLANGPIDIE: Adi Sadana KOTA CANE: Agus Munthe GAYO LUES: Anuar Syahadat


Sabtu Bupati Asahan Imbau Masyarakat Tingkatkan Zakat Kisaran-andalas Bupati Asahan, Drs H Taufan Gama Simatupang MAP mengimbau masyarakat muslim Kabupaten Asahan untuk meningkatkan pembayaran zakat dan bersedekah serta berinfaq. Ajakan tersebut disampaikan Bupati Asahan di setiap kunjungannya dalam safari Ramadan. Imbauan ini juga disampaikan seluruh tim safari Ramadan yang mengujungi 202 masjid/musala di Kabupaten Asahan. Dalam menunaikan kewajiban zakat, Bupati Asahan menganjurkan masyarakat membayar melalui lembaga zakat agar penyalurannya dapat dilakukan secara merata dan tepat sasaran. "Di bulan Ramadan ini, mari kita tingkatkan zakat serta infaq dan sedekah," kata bupati dalam kunjungan Safari Ramadannya, kemarin. Bupati Asahan menjelaskan, menunaikan zakat, infaq dan sedekah di bulan Ramadan untuk membantu masyarakat yang membutuhkan uluran tangan para muslim yang mampu, sekaligus menyucikan jiwa dan harta dimiliki sehingga rezeki orang yang berzakat akan terus diberkati. Bupati yang akrab disapa Buya ini menjelaskan, bila masyarakat terus meningkatkan zakatnya, niscaya rezeki daerah ini akan terus bertam-

H Taufan Gama Simatupang bah. Misalnya, desa akan mendapat rezeki pembangunan dari dana APBD Asahan. Apalagi daerah di desa banyak membutuhkan perbaikan jalan. Kegiatan safari Ramadan, kata bupati, merupakan salah satu aplikasi dari visi dan misi Pemkab Asahan. Yakni mewujudkan masyarakat Asahan yang religius, sehat, cerdas dan mandiri. Untuk itu, azas kebersamaan merupakan upaya yang dilakukan antara Pemkab Asahan dengan masyarakat agar tetap selaras dan bersinergi. (FAS)

Pendukung Capres di Dairi Sepakat Jaga Kondusifitas Sidikalang-andalas KPUD Kabupaten Dairi bersama Muspida dan Tim Pemenangan kedua pasangan capres-cawapres Kabupaten Dairi, telah melakukan pertemuan untuk menyatukan persepsi agar bersama-sama menjaga kondusifitas dan keamanan di Kabupaten Dairi. Pertemuan digelar kemarin malam, dihadiri Wakil Bupati Irwansyah Pasi, Sekda Julius Gurning, Kajari Pendi Sijabat, Dandim 0206/Dairi Letkol Rachmady Barungsinang, Kapolres Dairi, Ketua Tim Kampanye pasangan PrabowoHatta, Benari Butar-Butar, dan perwakilan Tim Kampanye Jokowi-JK Passiona M Sihombing. Semua pihak yang hadir memiliki komitmen yang sama akan ikut serta menjaga dan memelihara kondusifitas dan keamanan Kabupaten Dairi.

Pada kesempatan itu, Ketua Tim kampanye PrabowoHatta Benari Butar-Butar menyatakan, pihaknya taat azas dan akan menunggu keputusan resmi dari KPU. Hal senada juga ditegaskan Tim Kampanye Jokowi-JK. Kedua belah pihak juga sepakat siapa pun yang akan dinyatakan KPU sebagai pihak pemenang, tidak akan melakukan arak-arakan maupun bentuk perayaan lainnya, yang berpotensi menimbulkan gesekan dan mengganggu Kamtibmas. Kedua Tim Pemenangan pasangan Capres (PrabowoHatta dan Jokowi-JK), sudah sepakat tidak akan ada euforia dan perayaan kemenangan yang berlebihan di Kabupaten Dairi. "Sikap ini sangat melegakan dan patut kita apresiasi," kata Ketua KPUD, Sudiarman Manik. (GOL)

Kajari T Tinggi : Pilpres Damai Harus Disyukuri

SYUKUR - Kajari Kota Tebing Tinggi Fajar Rudi Manurung mengajak umat Islam memanjatkan rasa syukur kepada Allah SWT Pilpres berlangsung dengan aman, damai dan sukses". Tebing Tinggi-andalas Kepala Kejaksaan Negeri (Kajari) Kota Tebing Tinggi, Fajar Rudi Manurung SH MH mengajak umat Islam memanjatkan rasa syukur kepada Allah SWT, karena pelaksanaan pemilihan umum presiden dan wakil presiden telah berlangsung dengan aman, damai dan sukses. "Syukur Alhamdulillah, karena hingga usai pelaksanaan Pemilu Pilpres tanggal 9 Juli lalu, Tebing Tinggi tetap kondusif, mari kita perkokoh rasa persatuan, siapa pun nanti menang sebagai presiden dan wakilnya harus kita dukung demi kemajuan bangsa dan negara." Kajari Fajar Rudi Manurung menegaskan hal itu, Kamis malam (10/7), saat memimpin Tim Safarai Ramadan Pemko Tebing Tinggi di Masjid Riyadush Shalihin Jalan Selat Sunda Kelurahan Mandailing Kecamatan Tebing Tinggi Kota. Kunjungan Tim IV Safari Ramadan Pemko Tebing Tinggi turut dihadiri Sekdako H Johan Samose Harahap, Kadis Pencatatan Sipil M Dimiyati MTP, Kabag Humas Drs Bambang Sudariyono dan sejumlah pimpinan SKPD itu diwarnai dengan penyerahan bantuan uang pembangunan masjid sebesar Rp 3 juta dan 10 buah kain sarung diterima Ketua BKM Riyadush Shalihin Sahminan Hutagalung, serta pemberian tali asih kepada 20 anak yatim.

SUMATERA UTARA 13 Akhirnya, Bupati Karo Resmi Diberhentikan harian andalas | Hal.

12 Juli 2014

Kunjungan Safari Ramadan Pemko Tebing Tinggi agar hubungan silaturahmi antara pemerintah dengan masyarakat terjalin dengan lebih baik lagi. "Umat Islam patut mengetahui apa itu narkoba dan sejenisnya serta apa itu teroris, tujuannya agar kita tahu bahaya narkoba dan teroris yang bisa memecah belah persatuan umat," pesan Fajar Rudi Manurung. Sebelumnya, Al-Ustaz Drs H Gazali Saragih dalam tausiyah menyampaikan, kita patut bersyukur kepada Allah SWT karena begitu banyak masjid di kota ini tetapi rezeki masjid ini juga yang mendapat kunjungan tim Safari Ramadan Pemko Tebing Tinggi. "Kita disuruh Allah SWT, berpuasa adalah untuk mengokohkan iman kepada Allah yakni melaksanakan perintahNya dan meninggalkan segala laranganNya," ujar Ustaz Gazali Saragih. Dikatakan, Nabi Muhammad SAW berkata kepada umatnya bahwa Allah SWT tidak memandang banyaknya harta kekayaan maupun tinggi jabatan seseorang, melainkan tingginya rasa iman dan taqwa seseorang. "Di bulan Ramadan perbanyaklah amal ibadah maka akan dilipatgandakan Allah pahalanya, terutama sekali jangan lupa mendoakan kedua ibu dan bapak kita,"pesan Ustaz Saragih. (MET)

Kabanjahe-andalas Menteri Dalam Negeri Gamawan Fauzi melalui Gubernur Sumatera Utara Ir Gatot Pujo Nugroho secara resmi telah memberhentikan Dr (HC) Kena Ukur Karo Jambi Surbakti sebagai Bupati Karo melalui Keputusan Presiden (Keppres) Nomor 57/P Tahun 2014 tertanggal 1 Juli 2014 dan menunjuk Wakil Bupati Karo, Terkelin Brahmana SH sebagai pelaksana tugas (Plt) bupati dan mulai bertugas hari itu juga, Jumat (11/7).

SEPI - Kantor Bupati Karo Jumat terlihat sepi, pasca resminya Bupati Karo Jambi diberhentikan.

Acara pemberhentian dipimpin langsung Gubsu Gatot Pujo Nugroho dilaksanakan secara sederhana di kantor Gubernur Sumatera Utara Jalan Diponegoro Medan, Jumat (11/ 7) sekitar pukul 09.30 WIB. Turut dihadiri, Ketua DPRD Karo Effendy Sinukaban SE, Sekdakab dr Sabrina Br Tarigan, Kena Ukur Karo Jambi Surbakti, Tekelin Brahmana SH, Dandim 0205/TK, Letkol Inf Asep Sukarna dan sejumlah pejabat di lingkungan kantor Gubernur Sumut. Demikian dikatakan Sekdakab Karo dr Sabrina Br Tarigan, Jumat (11/7) usai menggelar rapat internal dengan sejumlah SKPD di lingkungan Pemkab Karo menindak lanjuti penghunjukan wakil bupati Terkelin Brahmana SH sebagai PLT Bupati Karo. “Terhitung, hari ini Jumat (11/7) Terkelin Berahmana telah resmi bertugas sebagai PLT Bupati Karo, dan Senin (14/7) mengawali tugas sebagai orang nomor satu di jajaran Pemkab Karo, Terkelin Berahmana akan bertindak sebagai inspektur upacara apel gabungan PNS Pemkab Karo di halaman kantor bupati jalan

Veteran Kabanjahe,” ujar Sabrina. Menurutnya, dengan dihunjuknya Terkelin Brahmana sebagai Plt Bupati Karo paska terbitnya Keppres tentang pengesahan pemberhentian Kena Ukur Karo Jambi Surbakti, roda pemerintahan di jajaran Pemkab Karo akan berjalan normal seperti sediakala. Diimbau kepada PNS di masingmasing SKPD agar bekerja melaksanakan tugasnya dengan baik dan dalam situasi sekarang ini jangan mudah terpancing isu-isu politik yang membingungkan, tetaplah bekerja, lakukanlah pekerjaan itu sesuai dengan tupoksi kita masingmasing. Disinggung soal kelanjutan Peraturan Bupati (Perbup) Karo Tahun Anggaran 2014 yang sudah diajukan kepada Gubernur Sumut dan Mendagri sebagai alternatif pengganti APBD Karo TA 2014 mengingat Karo Jambi sudah dilengserkan dari jabatannya, apakah Kebijakan Umum Anggaran dan Prioritas Plafon Anggaran Sementara (KUA-PPAS) akan dilanjutkan kembali yang pembahasannya sempat terhenti melalui

paripurna DPRD Karo, menjawab pertanyaan Sekdakab Karo Sabrina Br Tarigan mengatakan, “itu nanti tergantung koordinasi pihak Pemkab dengan DPRD Karo. Bagaimana nantinya kesepakatan kedua lembaga tersebut, itu yang kita jalankan, yang penting tidak menyalahi mekanisme yang ada,” kata Sabrina. Di sela pemberhentian Karo Jambi sebagai Bupati Karo, sesuai dengan jadwal dan undangan yang diedarkan, seyogianya, Jumat (11/7) pukul 14.00 WIB sebanyak 17 PNS akan dilantik menjadi pejabat eselon III dan IV di lingkungan Pemkab Karo, Namun karena DR (HC) Kena Ukur Karo Jambi Surbakti keburu di copot dari jabatannya sebagi bupati, pelantikan itu batal dilaksanakan, sehingga keluarga dan kerabat calon pejabat termasuk pejabat yang akan dilantik itu sangat kecewa. Beredar isu para pejabat yang akan dilantik itu telah memberikan sejumlah uang kepada oknum-oknum tertentu yang disebut-sebut sebagai orang dekat/ calo Karo Jambi, untuk memuluskan menduduki jabatan tersebut. Pantauan andalas, Jumat (11/7)

di kantor Bupati Karo, mulai pagi sekitar pukul 09.00, hampir disetiap ruangan SKPD di lingkungan Pemkab Karo minim kegiatan. Terlihat hanya di ruangan Dinas Catatan Sipil saja aktifitas pelayanan publik berlangsung normal seperti biasa, selebihnya meja dan bangku-bangku tidak ada yang menempati. Sejumlah PNS tampak berbincang-bincang di sekitar serambi kantor dan di kantin diluar lingkungan kantor Bupati Karo membahas seputar pemberhentian Karo Jambi dari jabatannya. Ada yang tersenyum gembira dan ada juga yang sekedar bercanda. Seorang sumber di Kantor Bupati mengaku, Kamis malam (10/7) Karo Jambi Surbakti telah mengkemas sejumlah barang-barang penting miliknya dari ruangan kantor tempatnya selama ini bekerja. “Banyak yang sudah dikeluarkan dari kantor kemarin malam, mungkin dia sudah tahu tentang pemberhentiannya,” ujarnya. Sekedar mengingatkan, Putusan Mahkamah Agung Republik Indonesia, No register 1 P/KHS/2014 tertanggal 13 Februari 2014, yang mengabulkan permohonan pemakzulan Bupati DR (HC) Kena Ukur Karo Jambi Surbakti oleh DPRD Karo. Dalam amar putusannya, MA menegaskan beberapa poin pelanggaran yang dilakukan Bupati Karo. Di antaranya, keikutsertaan bupati dalam Yayasan Karo Jambi yang melanggar Pasal 28 butir b UU No 32 tahun 2004. Mengenai pengangkatan, penempatan dan pemindahan PNS (Pegawai Negeri Sipil) di jajaran Pemkab Karo yang melanggar Peraturan Pemerintah No 53 tahun 2010 junto Peraturan Pemerintah No 100 Tahun 2000. Membuat kesepakatan dengan pihak ketiga yang membebani rakyat tanpa persetujuan DPRD Karo, melanggar Pasal 28 huruf a UU No 32 tahun 2004. (RTA)

Dana Perawatan Ambulance Dinkes Madina Diduga Diselewengkan Panyabungan-andalas Dugaan tindak pidana korupsi yang terjadi pada Dinas Kesehatan Mandailing Natal (Dinkes Madina) bukan hanya disinyalir pada jual beli paket proyek Penunjukan Langsung (PL) sumber dana APBD Madina 2014 dengan kegiatan pembangunan Pos Kesehatan Desa (Poskesdes) dan Puskesmas Pembantu (Pustu) di kecamatan yang ada di Kabupaten Madina. Data yang dihimpun andalas, selain disinyalir melakukan jual beli paket sebesar 10 persen terhadap rekanan (kontraktor), Kadis Kesehatan Madina, Drg IL juga diduga telah menilep dana perawatan mobil ambulance yang anggarannya selalu disahkan DPRD Madina setiap tahun. Dugaan tersebut bisa dibuktikan dengan banyaknya mobil ambulance yang rusak dan sudah lama tidak bisa digunakan terparkir di halaman kantor Dinas Kesehatan Madina. Berdasarkan konfirmasi andalas dengan salah seorang Kepala Puskesmas yang tak mau disebutkan namanya. Disebutkan, hingga saat ini dia tidak pernah mengetahui adanya dana perawatan untuk mobil ambulance, sebab tidak pernah mene-

AMBULANCE - Mobil ambulance yang sudah lama terparkir di halaman depan kantor Dinkes Madina dengan kondisi rusak. Padahal, biaya perawatan dianggarkan di APBD. rimanya."Kalau ada kerusakan pada mobil ambulance yang saya bawa, dana perbaikannya uang saya sendiri bukan dari Pemkab,"bebernya kepada andalas, Jumat (11/7). Dikatakannya, apabila tidak segera diperbaiki saat ada kerusakan, bagaimana nasib pasiennya. "Ketika perlu kendaraan untuk menjemput dan mengantar mereka, jika ada yang sakit parah dan harus dibawa ke RSU Panyabungan, ambulance harus selalu siap," sebutnya. Kalau ada dana perawatan mobil

ambulance dari Pemkab, hal itu tentu sangat membantu tugas mereka dalam memberikan pelayanan kepada masyarakat."Hanya saja selama ini apa pun yang terjadi pada mobil ambulance yang saya bawa, tetap menggunakan uang pribadi," katanya sedih. Menyikapi hal itu, Ketua Lembaga Swadaya Masyarakat Republik Anti Korupsi Kordinator Daerah Mandailing Natal (LSM Reaksi Korda Madina), Benny Fatahilla Lubis menyatakan, dugaan tindak pidana korupsi yang diduga merajalela di

Dinas Kesehatan Madina, sudah seharusnya menjadi sorotan Bupati Madina Dahlan Hasan Nasution dan aparat penegak hukum. Bupati Madina selaku pimpinan di kabupaten ini seharusnya mengambil tindakan tegas dengan memerintahkan Inspektorat melakukan audit terkait dugaan tindak pidana korupsi penjualan paket proyek PL sebesar 10 persen, yang saat ini telah menjadi konsumsi publik disangkakan kepada Kepala Dinas Kesehatan Madina, Drg IL. Belum lagi dugaan dana perawatan mobil ambulance yang juga harus dipertanyakan dan wajib dilakukan audit oleh Inspektorat dan bila perlu aparat hukum juga harus berperan aktif menyelidiki."Bupati Madina Dahlan Hasan Nasution harus bisa menepati janji kepada masyarakat,a akan membuat pemerintahan Madina bersih dari KKN,"kata Benny. Sementara itu, Kepala Dinas Kesehatan Madina, Drg IL tetap belum dapat dikonfirmasi terkait dugaan tindak pidana korupsi yang terjadi di kantor Dinas Kesehatan Madina, yang kini telah menjadi rahasia umum dan harus diketahui publik kebenarannya. (JBL)

Wali Kota Sibolga Panen Sayuran di Pekarangan Rumah Dinas Sibolga-andalas Wali Kota Syarfi Hutauruk menyerukan kepada masyarakat Kota Sibolga, agar aktif memanfaatkan lahan pekarangan masing-masing untuk bertanam tanaman pertanian (tanaman produktif). Hal ini sangat bermanfaat untuk membantu perekonomian keluarga, di samping membantu program ketahanan pangan nasional pemerintah pusat. Bertanam tanaman pertanian tidak harus dilakukan di lahan luas, tapi di lahan yang sempit juga seperti pekarangan rumah atau gang rumah dapat dijadikan lahan produktif dengan sistem polybag untuk bertani dan bertanam tanaman produktif. "Sebagaimana saya memanfaatkan lahan sempit di dalam pekarangan rumah ini untuk bertanam sayur-sayuran dan buah-buahan,"kata Syarfi kepada wartawan, saat memanen mentimun dan kacang panjang, hasil tanaman pertanian yang ditanaminya di pekarangan rumah dinas, Jumat (11/7). Syarfi tidak bisa membayangkan bagaimana jika seluruh masyarakat Indonesia secara umum benar-benar memanfaatkan lahan pekarangan rumah masing-masing untuk bertanam tanaman produktif. Tentu Indonesia tidak lagi menjadi negara pengimpor produk pertanian dari ne-

PANEN - Wali Kota Sibolga Syarfi Hutauruk, memanen tanaman sayur-mayur berupa mentimun dan kacang panjang dari pekarangan rumah dinas wali kota, Jumat (11/7). gara luar, tapi akan menjadi eksportir. Coba lihat, ini (bertanam di pekarangan rumah) merupakan hal kecil, tapi dampaknya besar bagi perekonomian, di samping bagi kesehatan dan hiburan. Berapa kita menghemat dari sini," kata pria ramah, yang masa kecilnya dihabiskan untuk bertani dan berladang bersama orangtua dan saudaranya di kampung halaman di Kecamatan Sorkam, Tapteng. Beragam jenis tanaman pertanian

menghiasi pekarangan dalam rumah dinas Wali Kota Syarfi Hutauruk yang sempit. Di antaranya, timun, kacang panjang, gambas, cabai, pepaya, mangga dan lainnya. Lahan dan tanaman tersebut dikelola dan ditanami sendiri untuk memberikan motivasi dan contoh serta sosialisasi kepada masyarakat Kota Sibolga, agar memiliki keinginan dan gairah untuk bertanam memanfaatkan lahan pekarangan rumah masing-

masing. Panen mentimun dan kacang panjang merupakan panen ketujuh yang sudah dilakukan. "Untuk itu, saya sangat berharap dan memotivasi masyarakat Sibolga secara khusus supaya benar-benar dapat memanfaatkan lahan rumah masing-masing untuk bertanam tanaman produktif. Juga kepada kantor pemerintahan seperti kelurahan, saya harapkan dapat memberikan contoh penanaman tanaman produktif dan memberi motivasi warga," pungkasnya. Sebelumnya dalam mendukung program ketahanan pangan di Kota Sibolga, Korem 023/KS melakukan panen sayur sawi di polybag berjumlah 1.000 kantong di halaman Makorem 023/KS. Danrem 023/KS Kolonel Kav Abdul Rahman Made mengungkapkan, TNI sudah memrogramkan penanaman sayur-sayuran ini dan akan terus dilanjutkan hingga berhasil. Bagi warga yang ingin bertani, pihaknya bersedia memberikan pembelajaran di bidang pertanian dan perikanan. "Selain membudidayakan sayur, kacang kedelai, bawang merah, cabai merah dan lainnya, kita juga melakukan pembibitan ikan di kawasan Makorem 023/KS," kata Kolonel Abdul. (HAS)


ACEH MEMBANGUN

Sabtu 12 Juli 2014

harian andalas | Hal.

14

Jalan Lintas Aceh-Sumut Rusak Parah Aceh Timur-andalas Jalan lintas Aceh-Sumatera Utara di sekitar Kota Idi Rayeuk, Kabupaten Aceh Timur terlihat sangat memprihatinkan. Selain berlobang juga mengakibatkan sejumlah pengguna jalan terjatuh saat melintasi jalan tersebut. Amatan koran ini, yang paling parah lokasi rawan kecelakaan akibat kerusaka jalan, mulai di depan Rumah Sakit Graha Bunda, Idi Rayeuk, sekitar 800 meter sebelum sampai Kota Idi Rayeuk arah dari Barat yaitu dari Kota Banda Aceh menuju Medan. Hal ini terjadi sudah lebih dari dua bulan kerusakan, selain di sekitar depan terminal juga jalan sudah berlobang dan terisi air bila musim hujan tiba. Sehingga

OBJEK WISATA – Air Terjun dan Kolam Biru Kecamatan Trife Jaya Kabupaten Gayo Lues, menjadi objek wisata para warga di Gayo Lues dan sekitarnya. Warga berharap pemerintah setempat membenahi objek wisata yang ada, sehingga akan meningkatkan antusias warga untuk mengunjunginya.

Gubernur Aceh Serukan Qunut Nazilah Untuk Palestina

"Para jamaah shalat di masjidmasjid, dan meunasah serta dayah (pondok pesantren) di seluruh pelosok Aceh untuk membaca 'qunut nazilah' dan doa bersama

untuk keselamatan muslim Palestina," katanya di Banda Aceh, Jumat. Melalui Kepala Biro Humas Pemerintah Aceh Murthalamuddin, gubernur juga menyerukan masyarakat Aceh untuk mendoakan agar umat muslim di Suriah dan dunia lainnya dapat diberikan kekuatan oleh Allah SWT. "Mari kita panjatkan doa semoga Allah SWT membebaskan rakyat Palestina khususnya dari rongrongan zionis Israel," katanya menambahkan. Pembantaian warga Palestina oleh zionis Israel di Jalur Gaza telah banyak memakan korban jiwa, luka dan kesedihan bagi seluruh umat muslim di

seluruh dunia. Realitas itu juga membuat Pemerintah Aceh sangat prihatin terhadap tragedi yang telah memporak-porandakan sendisendi kemanusiaan. "Gaza berduka, anak-anak dan warga tidak berdosa yang sedang bermain dan beristirahat di rumahnya mendapat kiriman rudal. Tragedi kemanusiaan ini membangkitkan rasa simpati dan empati yang besar Pemerintah dan rakyat Aceh terhadap penderitaan Palestina," kata Zaini Abdullah. Gubernur juga mengimbau seluruh masyarakat Aceh untuk turut melakukan donasi dalam rangka membantu rakyat Palestina yang sedang menghadapi

agresor Israel. Pemerintah Aceh, kata dia, akan segera menggalang bantuan dan membuka rekening donasi untuk Palestina. Nantinya, akan meminta jajaran SKPA, para bupati dan wali kota serta seluruh PNS untuk menyumbang. "Pemerintah Aceh juga akan segera menggelar rapat dan membentuk tim yang dikoordinasikan langsung oleh Sekda Aceh Dermawan. Pemerintah Aceh akan menyediakan rekening penampung bantuan," kata dia. Setelah bantuan terkumpul, gubernur akan menyerahkan langsung ke perwakilan Pemerintah Palestina di Jakarta. (ANT)

Akses Bagi Disabilitas Semakin Membaik Banda Aceh-andalas Jaringan Pendidikan Pemilih untuk Rakyat menilai akses bagi penyandang cacat pada Pemilu Presiden 2014 di Aceh, khususnya di tempat pemungutan suara pada hari pencoblosan, semakin membaik. "Kami menilai akses bagi disabilitas atau penyandang cacat pada pemilu presiden semakin membaik dibanding pemilu sebelumnya," kata Koordinator JPPR Aceh Marini di Banda Aceh, Jumat. Kendati begitu, kata dia, masih TPS yang belum atau sulit diakses penyandang disabilitas. Namun, semua ini tidak mengurangi antusiasme penyandang disabilitas menggunakan hak politiknya. "Hal ini tidak terlepas dari peran kawan-kawan dari penyandang disabilitas dan KIP Aceh yang terus menyuarakan pentingnya akses bagi mereka pada Pemilu Presiden 2014," kata Marini. Marini menyebutkan pada Pemilu Presiden 9 Juli, JPPR bekerja sama dengan Jaringan

Pemilu Akses bagi Penyandang Disabilitas dan Persatuan Penyandang Disabilitas Indonesia (PPDI) menurunkan 60 relawan memantau 60 TPS. TPS yang dipantau di antaranya akses bagi penyandang disabilitas, seperti jalan masuk dan lokasinya bisa dilalui kursi roda atau tidak. Kemudian pelayanan petugas serta kemudahan bagi disabilitas saat mencoblos, kata dia. "Hasilnya, kebanyakan relawan yang semuanya disabilitas melaporkan tidak ada masalah di TPS. Kendati begitu, ada di antara mereka masih mengeluhkan jalan ke TPS belum ramah bagi mereka, serta ada di antara mereka kesulitan saat mencoblos," kata dia. Oleh karena itu, kata dia, JPPR akan memberikan rekomendasi kepada Komisi Independen Pemilihan (KIP) Aceh selaku penyelenggara pemilu, agar ke depan lebih memfokuskan isu-isu disabilitas dalam setiap pelaksanaan pesta demokrasi.

Sementara itu, Ketua Persatuan Penyandang Disabilitas Indonesia (PPDI) Aceh Ifwan Sahara mengatakan ada peningkatan pelayanan yang dilakukan penyelenggara pemilu presiden membantu penyandang disabilitas menyalurkan hak politiknya. "Peningkatan pelayanan tersebut seperti bantuan petugas di TPS serta informasi yang disediakan sudah cukup memadai dan membantu penyandang disabilitas," kata dia. Namun begitu, sebut Ifwan Sahara, masih banyak kekurangan yang harus dibenahi penyelenggara pemilu agar ke depan setiap pesta demokrasi menjadi ramah bagi penyandang disabilitas. "Misalnya, sepertiga TPS yang dipantau tidak menyediakan huruf braille dalam informasi pemilu presiden. Begitu juga saat mencoblos, sepertiga penyandang disabilitas kesulitan saat memilih," kata Ifwan Sahara. Ketua KIP Aceh Ridwan Hadi

mengakui belum semua TPS di Aceh ramah bagi penyandang disabilitas. Hal ini terjadi karena KIP Aceh tidak memiliki anggaran membangun agar semua TPS ramah disabilitas. "Kami fokus terhadap isu-isu disabilitas ini. Ketika dalam kunjungan ke beberapa TPS di Aceh Barat, kami sempat menekankan pentingnya akses disabilitas. Dan petugas di TPS tersebut akhirnya memaklumi," kata dia. Ridwan Hadi menyebutkan, dirinya akan terus menyuarakan pentingnya akses disabilitas tersebut. Terutama ketersediaan anggaran yang mendukung isu-isu disabilitas dalam setiap pemilu, baik pemilu legislatif, presiden, maupun kepala daerah. "Kalau pun tidak keseluruhan disabilitas, paling tidak di setiap TPS itu ada kursi roda dan setiap sudut TPS bisa diakses kursi roda. Namun, semuanya bisa terealisasi jika anggarannya memadai," kata Ridwan Hadi. (ANT)

Pemkab Aceh Tengah Fasilitasi Pasar Murah Banda Aceh-andalas Pemerintah Kabupaten Aceh Tengah memfasilitasi pergelaran pasar murah guna membantu warga dalam mendapatkan barang kebutuhan pokok dengan harga terjangkau khususnya menyambut Idul Fitri 1435 Hijriah. "Terjaminnya pasokan bahan kebutuhan masyarakat dengan harga terjangkau menjadi salah satu perhatian pemerintah," kata Kepala Dinas Perdagangan Aceh Tengah Munzir di

Takengon, Jumat. Ia menjelaskan, kehadiran pasar murah yang telah membantu meringankan masyarakat juga telah difasilitasi oleh Pemkab Aceh Tengah menjelang puasa Ramadhan 1435 Hijriah. "Artinya, program menghadirkan pasar murah itu rutin kita lakukan sehingga masyarakat dapat terbantu terutama setiap menjelang Ramadhan maupun Idul Fitri," katanya menambahkan. Dijelaskan, pihaknya telah

berkoordinasi dengan berbagai pihak terkait untuk menyukseskan pasar murah terutama dari swasta, perbankan, dan pihak lain yang ingin berpartisipasi meringankan masyarakat. Sementara itu, Bupati Aceh Tengah Nasaruddin mengatakan perlunya pihak terkait untuk mendukung pasar murah sebagai salah satu wujud kegiatan sosial untuk meringankan masyarakat dalam penyediaan dengan harga relatif lebih murah dari pasaran. "Kita mengundang peru-

atau dinas terkait untuk segera melakukan perbaikan jalan yang berada tiga lokasi tersebut. Karena dilihat dari jumlah pengguna jalan mendekati lebaran ini, pengguana jalan meningkat. Begitu juga di beberapa kepala jembatan yang berada di jalan raya dalam kawasan Aceh Timur, sangat memungkinkan terjadinya kerusakan kendaraan pengguna jalan akibat berlobang yang terlalu dalam. Seperti jembatan sebelum simpang Keude Gerobak arah dari Barat. Dan masih ada beberapa kepala jembatan lain di kawasan Aceh Timur, kecelakaan ini terjadi sering dialami oleh pengguna jalan. Seperti yang dialami Linda, yang sedang mudik ke kampong halamannya. (MAD)

Polhut Aceh Temukan Ribuan Batang Kayu Rambahan

andalas/anuar syahadat

Banda Aceh-andalas Gubernur Aceh Zaini Abdullah menyerukan warga muslim terutama di daerahnya untuk melaksanakan "Qunut Nazilah" dan doa bersama bagi keselamatan umat muslim Palestina yang sedang digempur militer zionis Israel.

ruang jalannya yang sempit, sering membuat pengguna jalan terjebak dan mengakibatkan hal yang fatal. Untuk masyarakat harus hati-hati dalam melintasi jalan lintas Idi Rayeuk menuju Sumatera Utara (Medan). Begitu juga di Peudawa Puntong sekitar 500 meter sebelum sampai SPBU Peudawa juga telah ditinggalkan oleh pihak pelaksanaan yang menempel-nempel jalan raya tersebut. Kini Kota Kabupaten Aceh Timur yang begitu rapi dan tertata indah, namun belum didukung oleh tranporsati yang nyaman. Sehingga kita harus was-was dalam melakukan mudik lebaran ini. Untuk itulah, diharapkan kepada pemerintah

sahaan swasta dan perbankan untuk berpartisipasi, sehingga pasar murah yang akan diselenggarakan diharapkan dapat memberikan manfaatnya bagi masyarakat," kata bupati. Disebutkan, harga kebutuhan pokok masyarakat menjelang Ramadhan maupun Idul Fitri dipastikan terjadi lonjakan. "Karenanya kita terus berusaha memberikan pelayanan terbaik kepada masyarakat, melalui penyediaan pasar murah ini," kata Nasaruddin menambahkan. (ANT)

Banda Aceh-andalas Tim operasi Polisi Hutan Provinsi Aceh menemukan ribuan batang kayu olahan dari hasil perambahan di sejumlah lokasi di kawasan Pucuk Nuning, Desa Wieh Duren, Kecamatan Syiah Utama Kabupaten Bener Meriah. "Barang bukti ribuan keping kayu olahan itu telah kami musnahkan dengan cara membakarnya karena lokasinya jauh dengan medan cukup berat," kata Kepala Dinas Kehutanan Aceh Husaini Syamaun di Banda Aceh, Jumat. Temuan kayu olahan itu merupakan bagian dari operasi yang dilancarkan Polhut provinsi bersama Polhut Bener Meriah selama sepekan di wilayah sentra perkebunan sayur-mayur tersebut. Tim juga menyita satu unit gergaji mesin di lokasi itu.

Namun, Husaini didampingi Ketua Kesatuan Pengelolaan Hutan Wilayah II Amri, menjelaskan efek dari operasi tersebut maka satu unit rumah anggota pengamanan hutan daerah itu dibakar orang tidak dikenal. "Kami menilai pembakaran rumah Pamhut pada Selasa (8/ 7) malam itu sebagai bentuk teror, setelah kami berhasil menemukan lokasi perambahan hutan di kawasan tersebut," kata Husaini menambahkan. Aksi orang tidak dikenal dengan membakar rumah petugas Pamhut itu meski tidak ada korban jiwa, namun Husaini menjelaskan telah membuat trauma bagi petugas di lapangan untuk menghentikan aksi perambahan hutan. "Namun, kami tetap mela-

kukan operasi untuk menghentikan aksi perambahan hutan di Aceh. Apalagi, kegiatan kita ini telah mendapat dukungan dari berbagai pihak, termasuk masyarakat khususnya di Bener Meriah," kata dia menambahkan. Dalam operasi di Kecamatan Syiah Utama itu, tim telah memintai keterangan dari salah satu orang yang diduga kuat sebagai pelaku perambah hutan. Saat tim ke lokasi, terdapat tujuh orang sedang merambah hutan, namun enam lainnya berhasil melarikan diri. Ia menjelaskan, aksi perambahan itu telah menyebabkan ratusan hektare kawasan hutan Bener Meriah menjadi kritis, termasuk sejumlah lokasi hutan lindung di daerah sentra perkebunan di Aceh itu. (ANT)

Dunia Islam

Jangan Diamkan Kekejaman Israel Banda Aceh-andalas Ketua Pimpinan Wilayah Nahdlatul Ulama Aceh Tgk Faisal Ali meminta pimpinan dunia Islam tidak bersikap diam atas kekejaman zionis Israel yang sedang melakukan pembantaian terhadap rakyat Palestina. "Kami mendesak pimpinan negara Islam, khususnya Pemerintah Indonesia untuk melakukan upaya-upaya yang dapat menghentikan praktik keji yang sedang dilakukan tentara zionis Israel terhadap rakyat Palestina," katanya di Banda Aceh, Kamis malam. Sebagai negara yang mayoritas penduduknya Muslim, kata dia, Indonesia dapat berperan

penting untuk mendesak PBB melakukan langkah-langkah nyata guna menghentikan Israel menyerang Palestina. Untuk itu, Faisal Ali yang juga mantan Sekjen Himpunan Ulama Dayah Aceh tersebut mengimbau agar negara-negara Muslim bersatu, sehingga dengan kekuatan persatuan itu dapat menghentikan kekejaman Yahudi terhadap rakyat Palestina. "PBB juga harus mengeluarkan sanksi tegas kepada Israel. Tanpa tindakan tegas itu maka bangsa zionis terus mempratikkan cara-cara keji terhadap bangsa Palestina," katanya. Dipihak lain, Faisal Ali juga mengimbau masyarakat Mus-

lim, khususnya di Aceh agar membaca Qunut Nazilah untuk umat Muslim di jalur Gaza yang sedang dibombardir oleh militer Israel. "Kami mengajak umat Muslim di Aceh dan Indonesia melakukan langkah solutif jangka pendek, yang paling memungkinkan dilakukan saat ini," katanya menambahkan. Ia juga mengutuk zionis Israel yang terus berupaya melakukan pembunuhan terhadap remaja termasuk kaum laki-laki Palestina, sebagai skenario untuk melemahkan perjuangan anakanak Palestina mendapatkan haknya.( ANT)

Mahasiswa Aceh Shalat Gaib Banda Aceh-andalas Puluhan mahasiswa Aceh menggelar shalat gaib untuk warga Gaza, Palestina, yang menjadi korban pembantaian akibat serangan Israel dalam sepekan terakhir. Shalat gaib dilaksanakan di badan jalan depan Masjid Raya Baiturrahman, Banda Aceh, Jumat. Shalat gaib diikuti jamaah lelaki dan perempuan itu dipimpin Ali Hijrah. Selain shalat gaib, massa mahasiswa yang tergabung dalam Kesatuan Aksi Mahasiswa Muslim Indonesia (KAMMI) Wilayah Aceh menggelar orasi di tempat itu. Dalam unjuk rasa tersebut,

mahasiswa membentangkan spanduk bertulis "Ya Allah Hancurkanlah Zionis Israel" dan "Save Palestina Pray for Gaza". Tuanku Muhammad, koordinator aksi, mengatakan, aksi ini merupakan bentuk solidaritas kemanusiaan terhadap rakyat Palestina yang menjadi korban kebiadaban Zionis Israel. "Kami mengecam dan mengutuk aksi Zionis Israel terhadap rakyat Palestina, khususnya Gaza. Kebiadaban mereka menyebabkan puluhan rakyat tidak berdosa menjadi korban," ketus Tuanku Muhammad. Selain di Banda Aceh, kata dia, aksi serupa juga dilakukan di sejumlah kabupaten/kota di

Aceh. Selain menggelar shalat gaib dan orasi jalanan, massa mahasiswa juga mengumpulkan sumbangan masyarakat untuk membantu rakyat Palestina. "KAMMI sebagai organisasi kepemudaan menaruh perhatian kepada warga Palestina yang dizalimi oleh Zionis Israel di bulan suci Ramadhan ini. Solidaritas kepada mereka yang dizalimi merupakan bagian dari perintah Al Quran," katanya. Sementara itu, Ketua KAMMI Wilayah Aceh Darlis Aziz mengatakan aksi solidaritas terhadap rakyat Palestina ini terus berlanjut, terutama menggalang dana bantuan dari masyarakat Aceh.(ANT)


Sabtu, 12 Juli 2014 | No: 2913/Tahun VIII | E-Mail:andalas.redaksi@gmail.com | Harga Eceran Rp2.500; Langganan+ongkos kirim Rp90.000; Luar Kota: Rp3.000

Jerman Berharap Dukungan dari Publik Brasil Untuk kali pertama dalam 24 tahun Argentina akhirnya kembali masuk final. Kalau ada satu hal yang membuat Albiceleste bisa melangkah ke partai puncak maka dia adalah Lionel Messi. Di antara para tim unggulan, Argentina bisa dianggap beruntung karena undian fase grup menempatkan mereka bersama tim yang relatif lemah. Dan benar saja, skuat besutan Albiceleste jadi juara grup setelah meraih hasil sempurna sembilan. Messi punya kontribusi sangat besar dalam kemenangan-

Atas wakil Asia itu, 'Tango' cuma menang 1-0. Kemenangan dengan selisih satu gol kembali didapat Argentina di laga pamungkas grup. Kembali Messi jadi pahlawan dengan dua gol yang dia buat, yang mengantar Argentina menghentikan Nigeria dengan 3-2. Rentetan gol Messi berhenti saat Argentina masuk fase knock out. Tapi kontribusinya masih sangat besar. Gol Angel di Maria yang jadi penentu kemenangan 1-0 atas Swiss datang dari assist Messi.

kemenangan yang didapat di Grup F ini. Faktanya, dari lima gol yang dibuat Argentina empat di antaranya dilesakkan bintang milik Barcelona ini. Sementara satu lainnya adalah hasil bunuh diri pemain Bosnia dan Herzegovina. Argentina mengawali turnamen dengan kemenangan susah payah 2-1 atas Bosnia dan Herzegovina. Kondisi serupa terjadi di laga kedua dengan Iran, di mana Messi jadi pemecah kebuntuan lewat golnya saat pertandingan menjelang tuntas.

Aguero Siap Tampil di Final MAIN di Piala Dunia dengan kondisi tak fit membuat Sergio Aguero kurang tampil maksimal. Kini striker Argentina itu menyatakan sia sepenuhnya untuk main di laga final kontra Jerman. Berperan membawa Manchester City jadi juara musim lalu dengan gol-golnya, Aguero jelas diandalkan oleh Alejandro Sabella di lini depan bersama Lionel Messi. Tapi sayang penampilannya kurang maksimal di dua laga awal fase grup melawan BosniaHerzegovina dan Iran, sebelum ia akhirnya mendapat cedera hamstring saat melawan Nigeria di laga terakhir. Kemudian pemain 26 tahun itu harus menepi di babak 16

besar dan perempatfinal, sebelum main sebagai pemain pengganti di laga semifinal lawan Belanda. Tak banyak yang bisa dilakukannya di laga itu meski sukses jadi eksekutor di babak adu penalti. Aguero mengakui bahwa ia memang tak bisa tampil maksimal karena efek cedera yang berulang kali dideritanya bersama City musim lalu. Kini Aguero mengklaim kondisinya sudah 100 persen dan siap tampil maksimal jika dimainkan di laga final, Senin (14/ 7) dinihari WIB. "Ketika Anda baru pulih dari cedera, yang ada dalam pikiran Anda adalah rasa khawatir bahwa cedera itu akan muncul lagi," ujar Aguero di Soccernet.

"Ketika Anda absen di tiga laga Piala Dunia, maka Anda akan sadar bahwa sulit mengikuti ritme yang sudah terbentuk dalam tim," sambungnya. "Tapi jika saya dimainkan di final, saya akan berusaha untuk tampil maksimal bagi Argentina," demikian dia.(NET)

Untuk kali kelima secara beruntun Argentina meraih kemenangan dengan selisih satu gol. Itu terjadi di babak perempatfinal. Gol Gonzalo Higuain memaksa Belgia pulang kampung. Memasuki babak semifinal, Argentina bertemu dengan Belanda. Duel keduanya berlangsung ketat, dan tuntas 120 menit tanpa ada satupun gol tercipta. Di adu tos-tosan Sergio Romero jadi pahlawan saat dia menghadang dua tendangan eksekutor Oranje. Argentina

menang 4-2 dan berhadapan dengan Jerman di final. Messi tak bisa dipungkiri jadi sosok yang menjadi bintang atas kemenangan-kemenangan Argentina dan mengantar timnya masuk ke final. Situs Whoscored mencatat Messi sebagai pemain dengan performa paling baik di Piala Dunia ini. Selain empat gol dan satu assist, Messi rata-rata melepaskan 3,2 tembakan per laga. Dia juga punya akurasi umpan sebesar 81,7% dan empat kali terpilih jadi man of the match.(NET)

Matthaus Tuding Loew Tak Bisa Optimalkan Ozil LEGENDA sepakbola Jerman, Lothar Matthaus memberikan kritikan terhadap pelatih tim nasional, Joachim L o e w terkait penempatan posisi Mesut Ozil. Menurut Matthaus, Loew tidak mampu mengoptimalkan potensi terbesar pemain keturunan Turki tersebut karena tak memainkannya di posisi ideal. "Di tim nasional, Ozil tak pernah bermain di sisi kiri. Low menuntut tiap pemain untuk beradaptasi dalam grup. Pilihannya adalah adaptasi atau bangku cadangan,"

ungkap Matthaus seperti dilansir Marca. "Dia lebih banyak dimainkan di tengah, karena di sektor kiri Loew lebih menyukai Schurrle, Podolski, atau Gotze. Tak ada yang bisa memahami apa yang mampu diperbuat Ozil di posisi idealnya. Namun itu sudah menjadi keputusan pelatih, kita harus menghormatinya." Di Piala Dunia 2014 kali ini, Ozil memang tampil cukup 'jinak' dengan hanya menyumbang satu gol dan satu assist dalam enam laga bersama Der Panzer. Meski demikian, ia tetap menjadi pemain paling kreatif dalam tim bersama Thomas Muller dengan total 15 kreasi peluang sepanjang turnamen.(NET)

JERMAN bakal menantang Argentina di babak final Piala Dunia 2014. Menatap laga penentuan juara itu, Die Mannschaft berharap mendapatkan dukungan dari publik sepakbola tim 'Samba'. Jerman melaju ke babak final setelah memetik kemenangan meyakinkan atas Selecao dengan skor akhir 7-1, dalam laga yang berlangsung pada Rabu (9/7) dinihari WIB di Estadio Mineirao, Belo Horizonte. Sehari setelahnya, Albiceleste menyusul Thomas Mueller dkk. usai menaklukkan Belanda lewat laga yang berlangsung hingga babak adu penalti. Dalam pertandingan yang berlangsung di Arena de Sao Paulo itu, Argentina menang tos-tosan dengan skor akhir 4-2. Menatap pertandingan final yang akan berlangsung di Estadio do Maracana, Senin (14/7) dinihari WIB, Jerman berharap mendapatkan dukungan dari penggemar sepakbola di negri 'Samba'. Mengingat rivalitas antara Argentina dengan Brasil, tentu saja para pendukung Brasil tak mau melihat sang steru abadi berpesta di kandang mereka. Ditambah lagi ada fakta bahwa publik Brasil sudah jatuh cinta dengan permainan atraktif Jerman saat melumat Brasil, pantas jika sang asisten pelatih, HansDieter Flick, berharap mendapatkan dukungan itu. "Kami mengharapkan dukungan dari warga Brasil. Reaksi yang kami dapatkan dari mereka sejak laga kontra Brasil sangat luar biasa," ucap Flick yang dilansri dari Soccerway. "Kami tak sabar untuk melakoni laga itu, melawan tim asal Amerika Selatan lainnya. Saya pikir para pemain sangat bersemangat menatap laga itu." "Semua pemain sudah bisa kembali berlatih, meskipun sedang dalam tahap pemulihan atau berlatih di lapangan," imbuhnya.(NET)


Bursa Iklan Dijual COLT DIESEL 120 PS , Thn'2005, Bak Kayu,Masih Bagus,Plat BK, Kondisi Pajak Full 1 Thn,Hrga Rp 136jt / NEGO, Kredit DP 20jt. Hub: 0823 6339 8448

CITY CAR:MITSUBISHI Mirage GLS A/T, Dari Baru Pakai Jan'13,All Risk s/d Jan'15,KM 20rb,Wrn Hitam,Velg Racing,Kaca Flm, Sensor Parkir,Spoiler CatOriginal, MinatHub:082273783146

MITSUBISHI GALANT Thn’82, Harga Rp 13jt / NEGO, Bisa Tukar Tambah Kereta, Hub: 0813 7748 8088

Dijual Cpt MITSUBISHI L300 MB Carnival, Thn'07,W.Putih,Krsri Sparta, Akhir Pemakaian Thn'08 Awl,Mesin Sehat,Body Mulus Seperti Baru, Lapis Jok Baru,Plat BB,Pjk Baru Perpanjang, Hrg 100 Jt. Hub : 0813 9628 6981 / 0812 6357 1013 ( TP ). MITSUBISHI GRANDIS,Tahun MITSUBISHI LANCER EVO MITSUBISHI FUSO FM 517 MITSUBISHI V6, Thn'96, Full 2005,Matic, III,GTi,Thn’96, Wrna Putih, Roda 6, Thn 1992,Plat BK,Bak Modivikasi, Ban 90%, Body Kit, Wrn 3 Dimensi, Hrga Rp.59jt Nego Warna Silver Metalik,Harga NEGO. 1800cc, Mobil Simpanan. Kayu,6,2 M, Sudah Power Habis,Bisa Over Kredit, Angs.Rp1,5jt. Hub : 061-7778 9227. Hub : 0812 6007 495 Steering,Mobil Lintas. Hub: 0823 3330 3339 Hub : 0813 7098 7796.

MITSUBISHI ETERNA Tahun'90, DIJUAL MITSUBISHI DUMP Wrna Silver, Siap pakai,Hrga Rp 33jt TRUCK,INTERCOOLER, / NEGO. Rangka 53,56,73. Hub:0821 6775 4158 / (061) Hub : 0821 6633 5500 77669377

Dijual Cepat MITSUBISHI L300 Pick Up,Diesel, Thn'96,BK Speksi Hidup, Siap Pakai,Mesin Terawat, Sehat Baru,Bak Sudah Ditambahi Jerjak Besi,Battere Baru Ganti, Harga Rp 75Jt/ NEGO Sampai Laku. Hub 0823 6888 8555 / (061) 7506 8555.

DIJUAL MOBIL MITSUBISHI KUDA, Thn' 03, 2000cc, diamond 90% bagus!, bensin, harga 82 jt/ nego. Hub : 0819 883 781***

DIJUAL MITSUBISHI COLT 120 SS,Thn'1997,( Minibus), Wrna Merah,Kondisi Siap Pakai,( ADI PUTRO ), Berminat Hub : 0853 5857 0020, Jln.Sei Babalan No.8 Petisah.

17

Hal. Sabtu, 12 Juli 2014

MITSUBISHI L300 BOX,Thn'03, PH MITSUBISHI EVO IV, Thn’ MITSUBISHI FUSO TRONTON, Thn'98,Wrn Biru,10 Roda, BK,Kondisi Sangat Mulus, 1 Tgn Dari 1999,Wrna Biru. BK MEDAN. Baru,Harga 90 Jt,Serius, Hub : 0852 Hub : 0812 6525 224 Hub : 0813 6122 8218. 4820 4612 ,TP, (No SMS)

DIJUAL MITSUBISHI NEW LANCER, Thn'1987,Wrna Kuning, Mulus, BK Mdn Hidup,AC Dingin, Hrga Rp. 23 Jt/Nego. Hub : 0813 6144 0431 / 0823 6157 7916

MITSUBISHI L300 Pick Up, MITSUBISHI L300 PU, Thn' 06,T 120 ss,1.5 Thn'2003, Tahun 2005, Box Aluminium Putih,Hrga Warna Hitam. Rp.40 Jt. Hub : 0812 6086 142. Hub : 0813 6215 7598

MITS, KUDA DIAMON, Thn' 2002,Diesel,Wrna Silver, AC Double,Velg Racing, tape, CD, Mulus,Siap Pakai, Hrga Rp.93 Jt/Nego. Hub : 0812 6377 6769

DIJUAL Satu Unit MITS INTERCOOLER, 6D-40, Rangka 54, Thn '99. Hub: 0812 607 4482 / (061) 9109 8858

MITSUBISHI L200 STRADA, Thn’07, Wrn Merah/Silver, Mobil Bagus,Kaki-kaki Baru Ganti,Ban Baru, Hub: 0811 668 023 FERRY

MITSUBISHI KUDA GRANDIA' 03 Dijual L300 Minibus,Thn'85 (2000Cc), Biru Metalik,Tangan Pertama, Bensin, Atlantisblue,BK Sept'14, Mobil Terawat, Msh Original,Surat Lengkap,Plat Mdn,Pjk Bulan 5, Semua Siap Pakai, Harga NEGO. Kelistrikan Hidup Normal.SERIUS, Hub Hub: 0812 6976 4224 : 0813 9620 7260 / 0812 6078 7462.

MITSUBISHI Kuda Solar, Thn' 2001, Limited,R/T,Wrn Merah, CL, Remote, Ban Baru,Velg Baru, Body Kaleng, CD,TAPE,RADIO, MobilSimpanan, Kusus Peminat Serius. Hub: 0812 6252 7190 / 0811 6049 09 (TP).Khusus Pemakai.

DIJUAL MITSUBISHI TRONTON (6x4) GANJO,Thn'2001, Kondisi Sehat Dan Jalan. Hub : 0823 6750 1051 / 0878 6899 2798

DIJUAL MITSUBISHI TRUCK TRONTON PS 190, Thn'99,Bak Kayu,Kondisi Siap Pakai,Pemakai Langsung. Peminat Langsung. Hub : 0823 6712 8128 / 0852 0666 2697

MITSUBISHI EVO IV Thn'99,Wrn Biru Met, Full Sound,ABS,Ban Baru,TV Adres, All Truck,Ass All 8-14 Hub: 0813 7536 4677

Dijual TRUCK MITS COLT CANTER 125 PS,HD,Thn 2011, Bak Besi,Untuk Detail Mengenai Truk,Silahkan. Hub : 0811 605 712

Over Kredit PAJERO SPORT,Thn 2013, Wrn abu"Met,Type GLS, Limited Edition, Manual,Angsuran 39 x 9,477.000 Hub : 0853 6221 8739 / 0853 7300 8302

Dijual Cepat 3Unit TRONTON MITSUBISHI, 6D40 Thn'2007,6d24 Thn'2006,8DC11 Thn'2006, Hub: 0811 614 358 / 0821 6035 3333 / 0852 6129 6665

Dijual Cepat 3Unit TRONTON MITSUBISHI, 6D40 Thn'2007,6d24 Thn'2006,8DC11 Thn'2006, Hub: 0811 614 358 / 0821 6035 3333 / 0852 6129 6665

Dijual MITSUBISHI LANCER EVO3 , Thn'1993, Wrn Hijau Tua Met,Mesin Standart & Kering, AC Dingin , Serius Hub: 0813 8606 9988 (TP).

MITSUBISHI TRONTON Roda 10,Thn'89, Wrn Kepala Cokelat,Body Short,Plat BL Aceh Bireun,Harga 140 Jt NEGO. Hub : 0852 7098 0178.

Dijual 1 Unit TOYOTA NEW CAMRY 2.4 V,AT, Thn 2012,Wrn Hitam, Kondisi Mulus & Terawat. Hub : 0812 6039 178 / 0812 6066 8826.

TOYOTA KIJANG JANTAN, Thn'91, Wrn Abu"Metalik, Short, BK, AC,PW,BR,VR,TP,Mesin Sehat,Cet Mulus, Jok Kulit Baru,Hrg Rp 39 Jt/NEGO. Hub : 0812 6512 791 / 7705 6037.

Dijual TOYOTA COROLLA All New,Thn'96, Wrn Hijau Metalik, Alarm, PW, Remote,EM,PS, TAPE,Air Bag,Sensor Parkir,interior Rapi,Mesin Kering, Harga Rp 66 Jt. Hub : 0813 6126 3684.

TOYOTA TWINCAM, Thn' 90, Hitam,Bk Mdn, Pjk 5 Mei 2014,AC Dingin,Tape, Ban Radial,Velg Racing,Mesin Bgs, Tgl Pakai,Hrg Rp43Jt. Hub:0812 6328 0528 (Sei Mencirim, Arah Payageli,Komp Prumahan Lalang Grand)

Dijual TOYOTA KIJANG KRISTA, Thn'99, Wrn Silver, Kondisi Mesin Kering, Tokcer,Body Mulus,AC Double Blower, CD,Power Steering, Hrg NEGO. Minat Hub:0853 6205 1528/ 0811602742 (BONA/MARTHA).

TOYOTA ALTIS Type G,A/T,std,Thn 2003 Wrn Hitam,Mulus,BK Tunggal KP Asli Medan.Hub : 0822 7317 3897.(TP)

DIJUAL Cepat TOYOTA AVANZA Type S, Thn' 2007,Matic,Wrna Silver,Plat Medan,Hrg Rp.120 Jt/Nego. Hub : 0853 5900 0899

TOYOTA GREAT COROLLA 1.6 SEG, Thn'92,Matic,Wrn Hitam, AC, CD,MP3, EM,PS,VR 16,Hrga NEGO. Hub: 0853 7387 3458 / 0852 6100 8787

TOYOTA KIJANG Thn'02 Wrn Hijau, Bensin,PS,BR,CD Double Din,Power, Sub Wofer,Mesin Sehat (Berembun), Body Lempang,Plat Mdn Asli,Rp 95jt / NEGO. Hub: 0811 607 4637

Dijual TOYOTA AVANZA Type 1.5 s,Tahun 2011, Wrn Abu-abu Metalik, Kondisi Mulus,Terawat, Pajak Panjang, Hrg Rp 137.000.000/ NEGO. Hub : 0852 7588 4978 / 0812 6541 4078.

DIJUAL TOYOTA HILUX Double Cabin,4x4, Tahun 2011,Warna Hitam Metalik,Plat Medan. Hub : 0813 7609 5997

TOYOTA KIJANG KAPSUL, Thn'2003, Bensin 1.8,Warna AbuAbu,A/N Sendiri, Mobil Sangat Cantik. Hub : 0852 9683 3376

TOYOTA STARLET,Thn'89,1300 TOYOTA KIJANG LGX 1.8,Tahun STARLET,Tahun’97 SEG 1.3, CC, AC,Tape,W.Biru Met,Plat BK 1998,Warna Biru. Warna Abu abu, Mdn, Hub :0812 6095 0002. AC Dingin,Mobil Rawatan. Kondisi Mulus,Hrga Rp.36 Jt/ Hub : 0813 7636 2051. (Nego).Hub : 0821 6533 9059

Cash Over Kredit,TOYOTA INNOVA G Bensin, Tahun' 2010, Warna Hitam, STNK, Bulan Oktober 2014. Hub : 0812 6033 1270

Dijual Kijang LGX 1.8 EFI,Thn’03 Bensin,Wrn Biru,Jrg Pakai,Pjk Smpai agust 2014, Hrga Rp 127jt. Hub: 0812 654 9035

JUAL CEPAT TOYOTA STARLET, Thn’91, Warna Abu Metalik,Body & Mesin Bagus & Orisinil, Harga NEGO,Pemilik Langsung. Hub : 0813 7647 2090.

DIJUAL TOYOTA AVANZA G,Warna Hitam,Mulus, Jok Lapis,AC Dingin, Double Blower,STNK 20 14 BPKB 1Nama,Harga Rp 125 Jt (Murah), Kredit DP Total 28Jt (NEGO), Angs3Jt'an.Hub:08126035899 (Depan Bumi Seroja Permai)

TOYOTA AVANZA Type G,Thn 2007, Wrn Biru Met,BK Asli Mdan, Hrg Rp 115jt / NEGO. Hub: 0852 7571 5468 / 0812 603 5108

DIJUAL TOYOTA RUSH S M,Thn’07,Wrna Silver, Hub : (061) 7749 5812 / 0852 9618 0120 (Tanpa Perantara)

TOYOTA AVANZA G,Tahun 2011, Warna Hitam, M/T,Sisa 14 x 3.752.000,Balik DP 100 Jt,Asuransi All Risk. Hub : 0812 6588 239 / 061 415 8278

TOYOTA KIJANG LGX Diesel,M/T,Wrna Biru Met, Thn’2001,Plat Asli Medan,Hrga Rp.116 Jt. Hub : 0812 6014 3680

Over Kredit All New AVANZA, Thn' 2012, W.Hitam, Velg Racing, Jok Kulit,Mobil Mulus,Sdh Byr 15 Bln, Sisa 33 Bln,Angs 4.530. 000, Hub : Jl.Perjuangan Komp. PerumahanEliteIINo.D10(RingRoad/Setia Budi ) Hp.0813 6120 3875 / 7755 3901

Dijual TOYOTA KIJANG KRISTA, Thn'97, BiruMet,ACDoubleBlower,MesinKeringAman, Tdk Ada Keluhan,Plat BM (Pekan Baru),Hrg Rp 80Jt(NEGO Tipis), Alamat,Jln.Raharja No.06.Pondok Batuan Tanjung Sari Medan. Hub : 0852 6151 8723 / 0853 8375 8991. TOYOTA AVANZA G,Thn 2007, VVTi, No.Pol. BM ( PekanBaru), Jual Cpt,BU, Harga Rp 105 Jt,(Siap Bantu Mutasi),Tangan 1. Hub : 0813 8952 8100. Pemakai Langsung. Over Kredit TOYOTA AVANZA Type G,Thn'11,1.3, Manual, W. Silver, Mulus,A/ n Sndiri,1 Tgn Dr Baru, BK Asli Mdn,Pjk Mei 2014,Sisa 17 x 3,7 Jtan, Ass All Risk,Jok Kulit, TV,DVD,Balik DP 85 Jt/ Nego, Maaf TP. Hub : 0813 6227 0303

TOYOTA INNOVA Type V,Tahun 2012,Plat Medan Asli, Warna Putih,Satu Tangan,Mulus,Pajak Panjang,A/T. Hub : 0813 7007 2929.

DIJUAL 1 (satu) Unit TOYOTA AVANZA, Tahun 2010 Akhir, Warna Hitam, Mobil Bagus. Hub : Johor Indah Permai Blk R 11 Medan Johor. Hp : 0812 650 9481. TOYOTA INNOVA Type G,Thn’2007, Wrna Light Green,Bensin,Kondisi Mulus, Peminat Serius. Hub : 0821 6390 9988

TOYOTA KIJANG INNOVA Type G,Bensin,Matic, Thn'2008,Wrna Hitam,Kondisi Baik. Hub : 0853 6002 5522 / 0852 9639 2374

DIJUAL TOYOTA KIJANG KRISTA,Thn 2003, New Model,Wrn Silver,Velg Racing,Body Kaleng2, Masih Original,Body Kaleng2,Masih Original, Rp 133 Jt/NEGO.Hub : 0811 6143 833.

TOYOTA KIJANG KAPSUL Thn'2000, Bensin, Wrn Hijau, Harga Rp 85jt.Penilik Langsung, Peminat Serius. Hub: 0812 6506 2651 / 0812 6364 6363 DIJUAL TOYOTA COROLLA All KIJANG KRISTA Diesel, TOYOTA NEW FORTUNER 2.5 New Hi-Tech,Thn'99,Matic,Wrna Thn'2000, Wrn Biru Met,Siap G,Thn’2012, Automatic, Solar, Wrn Hitam Met, Termasuk Abu-Abu Metalic,Super Mulus, Pakai,Mulus, Body Kaleng. Asuransi Full Cover 3 thn. Hrga Rp.77 Jt/Nego. Hub: 0811 643 591 Hub: 0823 7011 1333 Hub : 0812 650 1515

TOYOTA HARRIER, Thn' 2011,Wrna Hitam,Satu Tangan Dari Baru. Hub : 0813 7545 5180

TOYOTA KIJANG INNOVA Type G,Thn'2007,Bensin, Manual, Wrna Hitam, Mulus, Hrga Rp.160 Jt/Net. Hub : 0813 6166 8669

TOYOTA KIJANG KAPSUL LGX DIESEL, Tahun 2001, Warna Hijau Metalik,Harga Rp 117 jT / NEGO. Hub : 0821 6407 4174.

TOYOTA FORTUNER, Thn' 2012, DIJUAL FORTUNER Type Matic,Diesel, G,Thn'2006, Wrna Silver Metalic. Matic,Wrna Hitam,Bensin. Hub : 0812 6529 0290 Hub : 0853 6217 3159

TOYOTA NEW AVANZA G, Thn'2012,VVTi, Grey Met,BK Medan,Jok Lapis,Mesin Terawat, Hrg Rp 156jt / NEGO,BPKB 1 Nama, Bisa Bntu Kredit DP Murah/Rp50jt, s/d 5thn. Hub: 0812 603 5899 Komp.P.B.I Mdn.

TOYOTA COROLLA ALL NEW Thn'97, Wrn Abu" Met, AC, PW, PS,VR 15",Ban Baru, Batt Baru, Alarm, Bngku Msin Baru,Jok Kulit, Seal2 Baru Peremajaan,Balik DP 25jt sisa 30 x lagi, Hub: 0811 618 4840

INNOVA Type E Plus,TAHUN 2008,Warna Silver, Semua Fasilitas Type G (Sudah Ada) Bensin, Sehat,Mulus,Harga Rp 153 Jt/ NEGO. Hub : 0812 6581 4597.

DIJUAL KIJANG LSX Up, DIJUAL Mobil TOYOTA AVANZA 1.3 Tahun 2004,Warna Biru, G,Manual, Bensin,Harga Rp 102 Jt/ Wrna Hitam,Mulus,Asuransi All NEGO. Risk,Thn'2012, Hub : 0812 6385 037. TP. Hub : 0853 6081 2338

Dijual TOYOTA INNOVA,Thn 2005 (E), Wrn Hitam,Bensin,Harga Rp 112 Jt. Hub : 0813 6283 5624.

Dijual Cepat TOYOTA INNOVA Thn' 04/05, Type G, Wrn Hitam, 1 Tangan, Bensin, Minat Hub: 0812 606 7985

TOYOTA INNOVA G BENSIN, Tahun 2010,Hitam Met, 1 Tangan Lengkap,Mulus,Siap Pakai,Harga : Rp 192 Jt / NEGO. Hub : 0812 6861 1366.

TOYOTA AVANZA TYPE X,Tahun 2008,Warna Silver, 1 Tangan Dari Baru,Kondisi Bagus Siap Pakai, Harga Rp 125 Jt/NEGO. Hub : 0852 6108 7996.

TOYOTA KIJANG COMANDO LONG,Thn'88, Wrn Biru Metalik, Bk Asli Mdn, Velg Racing,Radio, Tape, Harga Rp 36 Jt/NEGO. Hub : 0853 6093 8497.

DIJUAL TOYOTA KIJANG INNOVA Type G,Thn'2006, Bensin,Wrna Silver,1 Tgn. Hub : 0813 9771 0097

TOYOTA FORTUNER Type V, Thn'2010,4x4, Matic,Bensin,Wrna Hitam,Tangan Pertama, Hrga Rp.308 Jt. Hub : 0812 6285 2209

Over Kredit TOYOTA AVANZA, Thn'2011, Wrn Grey,Sisa Angs. 20x4,700.000/bln, Mulus, Balik DP Rp.62jt/NEGO,Siap Pakai, Asuransi All Risk Hub: 0811 615 1929

TOYOTA COROLLA LIFT BACK, Thn'88, Wrna Abu-Abu Metalik, Manual,Pjk Panjang, Ban 95%, Orisinil,PW,PS,AC,Hrga Nego. Hub : 0812 6564 994

TOYOTA AVANZA Tahun 2012, Warna Merah, KM 16500,Sesuai Dengan Buku Service,Mobil Mulus, Harga Rp 156 Jt. Hub : 0852 7550 9683.

TOYOTA INNOVA Type G, Bensin, Wrna Hitam, Thn' 2005, Pribadi,Cantik,Hrga Rp.140 Jt/Nego. Hub : 0853 6255 5504 TP. ( SIANTURI )

DIJUAL KIJANG KRISTA Diesel,Biru,Thn'2000, Model 2004,Kondisi Siap Pakai,Velg 15, Ban Baru,Hrga Rp.120 Jt/ Nego,Peminat Serius Hub : 0812 6205 3000

TOYOTA YARIS Thn'2009,Wrn Hitam, Hrga Rp 133jt, Siap Pakai, Mulus, Hub: 0813 7696 9960

DIJUAL TOYOTA KIJANG LGX Diesel,Thn'01,02, Wrn Biru Mika,Mulus,Jok Kulit,DB,PW,Bk Medan, Pajak Panjang,TP,Harga NEGO. Hub : 0812 6313 482,0813 6236 4035.

Over Kredit TOYOTA NEW AVANZA,Thn'2012, Wrna Hitam,Type G,1.3,M/T. Hub : 0852 6204 6925 / 0853 5946 4368

AVANZA S Autometic,Thn’11,Wrn Hitam, Mulus,A/N Sndiri,Pjk April,BK Pil 2 Digit, KM 13.xxx,Hrg Rp 140jt. SERIUS Hub: 0823 6500 3339

TOYOTA ALTIS Type G, Thn' 2002,BK Mdn, Wrna Hitam,Harga Rp.120 Jt. Hub : 0812 6027 333 / 0812 6480 4777

TOYOTA COROLLA GREAT, Thn’1994,Wrna Abu-Abu, Mobil Mulus,AC,Tape,Velg Racing,No Pol Tunggal, Siap Pakai,Hrga Rp.73 Jt/Nego. Hub : 0812 6377 6769

DIJUAL Over Kredit/Cash TOYOTA KIJANG INNOVA, VVTI, 2010, Hitam, Tangan Pertama,Balik Dp 90Jt, Angs Rp 96Jt Lagi,Hub : B.Bangun,Jl.Polonia Komplek Flamingo,Blok L No 1.Kec.Medan Polonia.Hub : 0852 964 333 22.

TOYOTA CAMRY 2.4 G A/T,Thn 2005,Wrn Silver, Mulus,Terawat,Harga 150 Jt (NEGO). Hub : 7703 3736.

TOYOTA INNOVA’2007,Type G Bensin, Silver Met, Lengkap,Pjk Panjang,Bulan 4 & TOYOTA AVANZA 2010, Bensin,Hitam Met,Lengkap,Pjk Panjang Bln 8, Keduanya A/n Sendiri Dr Baru. HUB : 0812 6012 560 / 0812 6554 154.

TOYOTA KIJANG LGX, Thn'03, Matic,Wrna Hitam, BK Medan Asli,Tgn Kedua,Kondisi Sangat Terawat, Hrga Rp. 115 Jt/Damai. Hub : 0852 9796 3000

DIJUALCptCash/CreditTOYOTAINNOVA, Kond. Prima, Mulus, Hrga Murah,Interior Ori, Proses Cpt,Bisa Nego,Almt Jl.Kapten MuslimNo.92. Hub:Ratih085296872273 EKA 0813 6109 1206

DIJUAL AVANZA Thn 2006-2008, Cash& Credit,Kondisi Prima, Mlus,Hrg Murah Di Bwh Hrg Pasar,Interior Original, Proses Cpt,Kunjungi Kami:JL KAPTEN MUSLIM NO 92. Hp :(AMIN) 0812 6007 8599 (MARINGAN) 0852 7597 0179.

Dijual Over Kredit TOYOTA KIJANG KRISTA Diesel, Thn’01,Wrn Silver,Mobil Mdn & Trawat, Kembli DP 38jt,Sisa Angs.30 bln/Rp 3.341.000. Hub: 0852 7571 5468 / 0812 603 5108 DIJUAL TOYOTA YARIS Type DIJUAL MOBIL STARLET DIJUAL MOBIL TOYOTA RUSH, TOYOTA YARIS E M/T,Thn E,Thn'2011, Manual,Wrna Hitam, Thn'95, Warna Biru Met,Harga Rp Tahun'2009, Wrn Hitam,Kondisi 2007,Wrn Silver, Harga Rp.164 Jt/Nego. Body Mulus,dan Mesin Baik. Ban Baru,STNK Full,TV. Hub : 0811 813 802 ( Pemakai 52jt / NEGO. Hub: 0821 6598 8656 / 0819 2191 Hub : 0852 7610 1971. Hub: 0812 6575 3213. Langsung ) 431 (Maaf TP).

Dijual TOYOTA KIJANG LSX, Thn '03, Wrna Biru Met, Mulus, AC, Mesin bagus siap pakai, Hrga 115Jt/Nego. Hub 0813 6173 1802 / 0816 318 1895

DIJUAL KIJANG LSX D UP, thn'01, wrn merah maron,AC double blower, PW.Central lock,pajak panjang, Bk mdn, hrg nego.hub 0813 6190 1200

DIJUAL TOYOTA KIJANG LSX, Over Kredit TOYOTA ALL New Bensin 1 .8 EFi,Thn'2002, Warna Biru AVANZA, Thn’2012,Wrna Silver, Metalik,DVD,PW,CL,V.Racing,Ban Manual,Jok Kulit,Mobil Terawat, Radial, Jok / Lantai Lapis 1 Tangan,Info Kulit,Cantik,BK Mdn Asli. Hub : 061-6649 9968 Hub : 0812 6914 4935 TOYOTA 100% BARU AVANZA Type G, TOYOTA ALPHARD type G, Thn' Harga Dp 36,2 jt, Dapatkan Hadiah Dan 10, pemakaian 2011, warna hitam, KM Souvenir Menarik. Hub: Bambang Toyota 5000, HOME THEATER CBU KARS GALLERY, kondisi sangat mulus, harga Hp : 0813 7665 7100 860 jt/nego. Hub : 0819 889 525***

TOYOTA INNOVA,Matic,Thn 2005, Wrn Hitam,Type G. Hub : 0812 656 3897.

TOYOTA AVANZA TYPE G,Tahun 2011,Wrn Hitam, Manual Transmisi, Pajak Bulan 4,BK Medan Asli, Khusus Pemakai,Harga 143 Jt / NEGO. Hub : 0812 644 3989.

KIJANG INNOVA thn'08, W. hitam, DIJUAL TOYOTA FORTUNER mulus, sehat, ban velag stailess, Diesel,07 2010, A/T,Wrna KM msh 48.xxx, Rp. 189.500.000. Hitam,Type V,Lengkap,(BU). Hub : 0816 318 9124 Hub : 0813 7680 0118***

TOYOTA KIJANG KAPSUL, Thn'1997,Wrna Hijau Metalik, Asli BK Medan,Bensin,Harga Rp.77 Jt/Nego. Hub : 0812 6081 1743 TOYOTA KIJANG KAPSUL LX, Thn'98,Wrna Silver, Bensin,AC Dingin,Sentral Lock,Alarm,Hrga Rp. 84 Jt/Nego. Hub : 0812 6338 260

TOYOTA INNOVA M/T Type V Luxury, Bensin,Thn'2012,Wrn Hitam, Hrga Rp 235jt / NEGO. Hub: 0821 6844 3336 / 0816 319 8316

DIJUAL Cepat TOYOTA INNOVA Type V,Diesel, Wrna Hitam,BK Pilihan,Mobil Jarang Pakai,Nov 2006. Hub : 0812 6095 0002 TOYOTA KIJANG JANTAN,Thn’93, W.Biru Met, AC, Tipe, Power, PW, VR, BR, Mobil Mulus,Hrg 51 jt /NEGO Jl.Pancing Komp.IAIN SU No.9 Hub : 0857 6160 0719

TOYOTA CROWN, Diesel, Thn '79, W.Hitam, AC, Tape, PS, Velg Racing, Hrg 23jt. Serius Hub: 061 91268753

HARDTOP,Thn'80,Ban Besar 33, DIJUAL TOYOTA CORONA AC, TAPE,TV, Wrn Biru, Gerdang MARK II, Senyap,Hrg Rp 130Jt/NEGO, Tahun 1982,Warna Merah, Bisa Tukar Sama Katana. Full Original. Hub : 0852 1315 9666. Hub : 0853 5978 3222

TOYOTA KIJANG LGX Diesel, Thn’2001, Warna Coklat Metalic, Sangat Mulus, BK Medan, Harga Rp. 114 jt/ Nego. Hub 0852 6141 4333 TOYOTA INNOVA Type G, Thn’ 2012, Solar, Wrna Silver Met. KM 15.xxx, STNK Bln 11, Hrga Rp. 242 jt/Net. Hub: 0852 7602 8234 TOYOTA YARIS,Thn'2008,Manual, Wrna Silver Metalik,Mobil Mulus, Harga Rp.125 Jt/Nego. Hub : (061) 7752 6833

KIJANG LGX DIESEL Thn 2002, Wrn Hitam Met,Mulus,Terawat, Plat BK Mdn,Pemakai,Hrg:140 jt/ NEGO. Hub: 0812 1936 2213 0815 9978 966.

Dijual 1 Unit,TOYOTA HARRIER, Thn 2004,Wrn Hitam,Plat B,Kondisi Mulus & Terawat. Hub : 0812 6066 8826/0812 6522 2226

DIJUAL Cepat TOYOTA VIOS Type G,Manual,Thn 2004, Cream Met,BK Asli Mdn (Pjk Full 1 Thn), AC, TV, DVD, Komplit, Ori,Mulus,Jok Kulit,Rp 100Jt/NEGO. Siap Pakai.Hub : 0812 6250 1467.

Dijual TOYOTA YARIS Type S, DIJUAL Cepat TOYOTA LIMO, TOYOTA VIOS,Thn'2007,Wrna Thn'07, pemakaian Tahun 2008, Thn'2005, Wrna Putih,BK Silver Metalic, Matic, dipakai perempuan, Medan,Pajak Panjang, Satu Nama Dari Baru. W.silver met, BK Medan, terawat, Hrga Rp 70 Jt/Nego. Hub : 0853 5895 5525 Hub : 0821 6771 1888 AC/PW/CL/RT, Harga nego. Hub : 081265294958.Maaf tp.

TOYOTA YARIS S A/T,Wrna Silver,Thn'2007, Pemakaian 2008,Sarung Jok Full,Mobil Mulus, Hrga Nego,Asuransi Astra All Risk. Hub : 0852 6177 0770

TOYOTA AVANZA VELOZ, Thn 2012/4,Wrn Hitam,1 Tangan, BK Mdn Asli,Sgt Mulus Sprti Bru,KM Rendah,Jok Lapis Sporty, Hrg 175 Jt/NEGO. Hub : 081 397 6888 99. MAAF TP

PROMO TOYOTA BARU, AVANZA, DP.37Jt, AGYA Dp.32Jt, FORTUNER Dp.40Jt, HI-LUX Double Cabin Dp. 55Jt, TRUCK DYNA 4 R DP.10Jt, 6R Dp.30Jt,COROLLA ALTIS Stock 2013,Dp 50Jt, Angs 9Jt,5 Thn.Hub : 0852 3395 8005 (BUDI) TOYOTA KIJANG LGX, Thn’ TOYOTA INNOVA Type G, Thn'2008, TOYOTA HARRIER,Tahun 2007, 2004, Wrna Silver, 1.8 cc/Fi,BK Wrna Silver, Matic,Mulus,Bensin,KM Wrna Hitam,Mulus,Siap Pakai. Hub : 0878 6957 6922 Panjang,Bensin,Mulus, Terawat, Rendah,Harga Nego. Hub : 0813 6242 9062 ( Mei ). Siap Pakai,Harga Nego. Hub : 0813 7585 8624

DIJUAL TOYOTA INNOVA Type E,Thn 2005, Wrn Silver Met,Tangan Pertama, (Mulus), Harga Rp 108 Jt/NEGO. Hub : 0853 6211 2139.

TOYOTA AVANZA Type S (1.5 cc), Manual, Wrna Silver,Thn'06 Bln 11, Bagi Yang Berminat Hub : 0617722 8857 (B.U)

TOYOTA All New AVANZA Type E,Thn'2012, Warna Hitam, Double AC,M/T, Pajak Panjang,Cat Mulus. Hub : 0812 6498 4054

TOYOTA YARIS Type S,Thn'2007, Matic,Wrn Silver,Kaca Film Spion Otomatis, Mobil Original,BK Medan, Hrg Rp135jt / NEGO. Hub: 0813 9770 8555

TOYOTA FORTUNER, Thn' TOYOTA COROLLA ALL New, 2009, Diesel, Dijual Thn’97, Wrn Merah, Harga Rp Manual,Warna Silver. 69 Jt / NEGO,PKB/STNK Sampai Hub : 0811 608 006 Desember 2013,Khusus Pemakai, Cocok Untuk Lebaran,Info Lebih Lanjut. Hub : 0813 6167 5049.

TOYOTA LC PRADO Diesel, Thn'2005, Wrna Silver,Mobil Istimewa. Hub : 0812 7481 9999

DIJUAL TP INNOVA Type G,Thn'2012, Premium,W.Grey,Mobil Diasuransikan All Risk 2 Thn, Dijual Dengan Harga Rp.235 Jt/Nego. Hub : 0812 6568 7337 (MANDA HUTASOID)

DIJUAL 1 Unit TOYOTA PRADO, Built Up, Wrna Hitam, Thn'2005, Mulus,Terawat. Hub : 0812 6522 2226 / 0812 6066 8826

TOYOTA FORTUNER 2.7 V DIJUAL CEPAT TOYOTA Bensin,Wrna Hitam, AVANZA Type G,Thn 2010, Wrn 4WD,Thn'2005. Silver,Body Kaleng",Pakai Hub : 0823 1188 8113 TV,Plat Asli Medan, Tangan Pertama Langsung,Siap Pakai. Hub : 0813 7978 5902.

TOYOTA ALTIS,Thn'2004/ 2005,Wrna Hitam Met, BK Asli Mulus,Vr Crom,Tinggal Pakai, Harga Rp.120 Jt. Hub : Jl.Sei Bilah No.82 Hp. 0822 7676 0111

TOYOTA AVANZA Type G,Thn'2010,Wrna Silver, BK Medan,BPKB 1 Nama. Hub : 0821 6312 4446

TOYOTA INNOVA Type G, Thn’2007, Wrna Hitam, Bensin, KM 75.xxx, Kondisi Bagus. Hub : 0821 6075 7366

TOYOTA KIJANG LGX Bensin, 2.0, Thn 2001, W. Biru Gelap, AC, RT, VR, PS, CL, Bk Medan, Harga Rp. 120jt/ nego. Hub : 0852 7647 0657***

TOYOTA KIJANG LGX Diesel Thn'2003 Wrn Silver,Body Kaleng,Cat Masih Original,Mesin Sehat, AC Double Blower,Mobil Istimewah,Ban Baru Siap Pakai,A/ N Sndiri,BK Mdn, Hub : 081370943000

TOYOTA KIJANG SUPER LONG, TOYOTA ALTIS Type G Standart,Thn'95, Wrn Biru, Thn'2001, Wrn Silver,BK Mulus,Mesin 7K,6 Speed, 1800cc, Medan,Velg Racing. Velg Racing, Alamat : Jln.Cempaka Hub: 0852 7720 0267 Medan Polonia,Hrg Rp 52 Jt/NEGO. Hub : 0811 65 1818 ROBY.

Dijual 1 Unit TOYOTA AVANZA Type E, Thn'2009,BK Mdn,Pjk Baru,Mobil Bagus & Standar, Peminat Hub : 0823 6649 7888 (NEGO).

TOYOTA VIOS,Thn'2012,Wrna Hitam, Manual,Mobil Terawat,Asli Medan, Ass All Risk,Serius. Hub : 0821 6791 6795 (Maaf Tp).

Dijual TOYOTA AVANZA, Thn'2005 Matic, Wrna Hitam,Harga Rp 100 Jt. Hub :0812 6057 759

Dijual Murah Salah Satu,KIJANG GRAND EXTRA,Thn'95, Cntik, Mulus, Ada AC,TAPE,Ban Radial, Velg Racing,PS,PW.& AVANZA Type G,Thn 2005,Wrn Hitam,Lengkap, Hub : 0852 9617 9966.

TOYOTA HARRIER,Tahun 2001,Warna Silver, 2,4 L ,Kondisi Siap Pakai,Harga Rp 155 Jt / NEGO. Hub : 0852 6227 0148.

DIJUAL Mobil TOYOTA FORTUNER VN Turbo,Thn'2013, Warna Hitam, Matic,Diesel, Pajak Baru,KM 18rb,Harga Rp370 Jt. Hub : 0853 7114 6861

TOYOTA COROLLA TWIN CAM Thn'91,Warna Grey Metalic, Serius Hub: 0813 7688 8300 / 0813 2612 7500. (BU)

TOYOTA KIJANG SUPER LONG,Thn'1995, Wrna Abu-Abu Met,Cantik Dan Mulus Sekali, BK Medan,Lengkap,AC,Tape,Velg Racing. Hub : 0852 6114 0230

KIJANG KAPSUL Diesel LGX Tahun'2002,Warna Hitam,Mutasi, Harga Rp 116 jt. Hub: 0852 7522 9546

PROMO TOYOTA Dapatkan Penawaran Menarik Dgn DP Ringan,Proses Cepat Dan Dapat Di Percaya ALL NEW AVANZA, AGYA, INOVA, RUSH, FORTUNER, DYNA. Hub: Bambang.S , Aji.ST, Hp : 0813 7665 7100

DIJUAL TOYOTA YARIS,W.Hitam Met, Desember 2007,Tgn 1 (Dokter), TP,STNK Binjai, Mulus Banget,Harga Rp.125 Jt/Nego. Hub : Dr.EDWARD MANURUNG SPOG Hp. 0813 9768 4785

TOYOTA PROMO , DP Ringan, Proses Cepat, Dan Aman, ALL NEW AVANZA,INOVA, RUSH, FORTUNER, DYNA Dapatkan Penawaran Terbaik Hub: Roi A.Sinaga Hp: 0813 9624 8882

TOYOTA KIJANG INNOVA Type E,Plus Solar, Thn'2008/ 2009,Wrna Hitam,Sgt Mulus, Velg Racing,Harga Rp.180 Jt/ Nego. Pemakaian Langsung. Hub : 0821 6066 1666

Dijual TOYOTA KIJANG LSX Bensin,Thn 2002, Wrn Biru Metalik,Bk Medan,AC,TAPE,STD, Tangan Pertama (Punya Dosen USU),Harga Rp 95Jt/NEGO. Hub : (RIZA) 0811 6038 72.Ringroad Psr II Medan.

NISSAN XTRAIL 2.5 XV, Matic,Wrna Silver,V Gear,BK Medan Asli, Mulus. Hub : 081 163 9010

NISSANMARCHA/T,Thn'2012,Warna Hitam, Pajak Bln 6 Panjang,KM 20rb, Pemakaian Wanita, Mobil Mulus. Hub : 0812 6006 999

NISSAN LATIO, thn'09,wrn hitam, lengkap jok kulit asli,srs airbag,interior mewah, BK medan,mulus betul. hub: 0852 61299 129

NISSAN TERANO type Spirit S2, Thn 2004, angsuran Rp 3,4jt/bln. Balik DP Rp 47jt/nego. Hub : 0812 6913 3391 - 0852 7016 1043***

NISSA TERRANO Spirit S2,Tahun 2005, Warna Hitam,Plat BB,Harga : Rp 102 Jt. Hub : 0852 7538 3218.

Dijual GRAND LIVINA 2007 Akhir, Balik Dp 70jt,Sisa 10 x 6.3jt, Asuransi All Risk Sampai Bln 12, Hub: 061 7512 3484 ( JUSTIN )

NISSAN X-TRAIL XT Thn'04, NISSAN TERRANO S3 M/ NISSAN X-TRAIL ST A/T, Thn' Wrna Abu" Met, BK Medan T,Thn’2006,Wrna Hitam, 2004,Wrna Silver Stone, Kondisi Asli,Mobil Seperti Baru,Original, Kondisi Mulus Terawat. Standart,Harga Rp.135 Jt/Nego, Bisa Hub : 0852 9642 1933 Jarang Pakai,Peminat Yang Kredit. Hub : 0852 6262 8111 Serius, Hub: 0852 6182 0559

NISSAN X-TRAIL 2.0, M/T,Thn'2010, Wrna Hitam,BK Pilihan (Blank),Mulus, Hub : 0812 6311 193 / 0853 5888 1193

NISSAN X-TRAIL,Tahun 2009, Warna Hitam, Mulus,Rumah Kantor,BK ( Medan ),Dijual Cepat, Harga NEGO.Hub : 0852 8373 4520.

NISSAN MARCH, Manual, Tahun NISSAN X GEAR Thn'2011,Wrn 2012, Warna Putih, Mobil Terawat Hitam, Manual,Hrga Rp145jt. dan Mulus dari 1 (satu) Tangan, Hub: 0853 5807 9772 Siap Pakai. Hub: 0852 76988820

NISSAN GRAND LIVINA 1.5 XV,MT,Thn'08, Over Kredit, Balik DP Rp 45 Jt/NEGO,Sisa Cicilan 28x3,5 Jt.Hub : (061) 777 00339 / 0853 7000 0339.

Di jual NISSAN NAVARA, Thn’ 2008, Wrn Hitam, AC, RT, PS, PW, Mobil Pribadi,Terawat, Hub: 0852 9646 9186

NISSAN TRUCK Tronton,L 6,bak kayu, Bk Medan,mesin PE 6,hub: 0852 7567 2388, Telp: 6614886.jln Krakatau/ Veteran No 1.

NISSAN LIVINA XR, Thn'2008, Wrna Silver, KM ± 40.000,M/T,Harga Rp.125 Jt/NEGO, Yang Serius Hub : 0821 6655 8515

GRAND LIVINA 1.5 A/T, NISSAN XTRAIL New, Thn' Ultimate, Tahun 2010, Warna 2008,Wrna Hitam, Grey Metalic,KM 32.000,Sound Mulus. Hub : 0813 6142 2404 System, 2 TV,GPS Navi,Jok Kulit Bawaan Pabrik,Assuransi All Risk. Hub : 0812 6026 816.

NISSAN XTRAIL,Thn 2009/ NISSAN JUKE Type RX, 2010,Wrn Hitam, Thn'2011,Wrna Silver, KM 17rb, Manual,KM 45.xxx. Harga Rp.200 Jt/Nego. Hub : 0819 HUB : 0813 7621 9838. 85 9591 / (061) 7765 5959

DIJUAL CEPAT NISSAN 2 Unit NISSAN HHT CK12 EXTRAIL XT, CVT, thn'10m warna TRONTON,Tahun'95 & 94. hitam, BK bln 7 plus ass all rish. Hub : 0853 5898 4551 Hub : 0812 6491 0808***

NISSAN JUKE Type CV+RX,A/T, Wrna Hitam,Thn'2011,Bisa Pinjam KTP Sampai Puas,Harga Rp.180 Jt/Nego,TP. Hub : 0813 4780 5888

NISSAN SENTRA, Thn' 1989, BK DIJUAL NISSAN XTRAIL, Medan, warna merah, AC, TAPE, Thn'2010, Wrna Silver, Triptonik, BR, VR, CL, alaram. HUb : 0813 Barang Siap Pakai. 9605 6603*** Hub : 0853 7018 1818 (TP).

DIJUAL NISSAN X-TRAIL Type NISSAN GRAND LIVINA XV Autech,A/T, Thn'2011,Wrn Hitam, 1.5,Automatic, Thn' 2008, Mulus, Lengkap,Harga Ok. Mulus,Ori 95% Sehat, Rutin Hub : 081 164 8761 Service,Bagi Yg Cari Mobil Bagus Hub : 0821 6769 8897

NISSAN GRAND LIVINA XR A/T, Tahun'2008,Wrna Hitam,1 Tangan, Mulus,KM 47.xxx. Hub: 0852 7543 2100

NISSAN PROMO DP RINGAN, GRAND LIVINA,JUKE MARCH, X-TRAIL, Dapatkan Penawaran Terbaik. Hub : 0852 7033 7739 (MILI)

NISSAN GRAND LIVINA,Thn 2009,Warna Hitam, 1 Tangan, Mulus,Asuransi,Harga NEGO, Hub : 0818 601 147 / 061 7644 8326

DIJUAL SEDAN VOLVO GL,Matic, Thn'1994,Wrna Hitam,BK Medan, Harga Rp.40 Jt/Nego. Hub : 0812 6294 3736

Over Kredit MITS L300,Pick Up, Thn 2004, Kondisi Mobil Siap Pakai, Kredit,Berjalan 6x 2. 700.000,Sisa 30 Bulan lagi,Balik Dp 21 Jt. Hub : 0812 631 5737,0852 7504 0875 Dijual MITSUBISHI LANCER EVO 3, Thn 1993,Wrn Hijau Metalik, Mesin Standart & Kering,AC Dingin. Serius Hub : 0813 8606 9988 ( TP ) TOYOTA KIJANG INNOVA, Type V, A/T,Tahun 2006 Akhir, 1 Tangan. Hub : 0813 6139 0466.

OVER KREDIT TOYOTA KIJANG KAPSUL LGX,Thn 2000, Wrn Biru Met,Diesel,Balik Dp Rp 45 Jt/ NEGO,Angsuran 24 Bln x Rp 3.390.000,Pajak PanjangApril 2015. Hub : 0812 6492 0408. Over Kredit TOYOTA TRUCK DYNA LONG Type 125HT,Solar, Wrna Biru,Thn'05,BK Mdn Asli, Kembali DP 35 Jt (NEGO),Sisa Angs 25 x 3,1 Jt. Hub : 0852 9713 2726

DIJUAL TOYOTA KIJANG KRISTA, Thn’2002,2000cc,Wrna Biru Metalik, BK Asli Medan. Hub : 0812 640 1018

TOYOTA FORTUNER TRD, Tahun 2012, Wrn Hitam,BK Medan Asli,Pemakaian Orang Pertama, Berminat,Serius Hub : 0813 7534 7084 ( TP ). Over Kredit TOYOTA RUSH Type G, Thn'2012 Akhir,Wrna Dark Grey Met, Pajak Baru Diperpanjang,Jok Semi Kulit, TV,DVD,BK Mdn,Harga Rp.80 Jt/ Nego. Hub : 0823 0410 0522

DIJUAL TOYOTA KIJANG TOYOTA KIJANG KRISTA INNOVA Type G, 2.0, Thn' 2006, Diesel,Thn’04, Wrna Hitam,Bodi Dan Mesin (Mulus),Wrna Silver Metalik, Terawat Baik, Harga Nego. AC,CD,PW,TP. Hub : 0853 7280 6620 Hub : 0812 6046 843

Dijual mobil KIJANG INNOVA, TOYOTAAVANZA Type G Thn'2011, tahun 2005, hitam,DIESEL,TIPE Wrna Merah Maroon,Mulus. G, tv 2 di jok. hub: 061- Hub: 0821 6344 0430 77640330. PEMAKAI LANGSUNG.TP Dijual TOYOTA VIOS,Tahun 2004,Wrn silver, AC Dingin, Tape, VR,BR,BK Medan,Sangat Mulus, Siap Pakai,Harga Damai. Hub : 0813 9707 0926 / 0823 7008 2588. TOYOTA KIJANG SUPER MINI DIJUAL TOYOTA AVANZA Type G,Thn'2011, Wrna Silver,Pjk Bln BUS,Thn'1991, 10 Thn'2014,Hrga Rp.139 Jt/Nego. COMANDO,BK Medan. Hub : 0852 0799 9789 / 0823 6069 Hub : 0812 6383 889 8008 TOYOTA VIOS,Body Mobil 100% Belum Sisip,Masih Original Dari Dealer, Harga Rp.178 Jt/Nego. Hub : 0813 6071 8577

TOYOTA AVANZA,Tahun 2006,Type DIJUAL KIJANG LGX,Thn’2000, G, Wrn Hitam,BK Medan,Tangan Warna Hijau Botol,Harga:120 jt Pertama, Mobil Cantik,Sangat (NEGO). Hub : 0812 8758 3543. Terawat,Serius. Hub : 0822 7247 7349 / 0878 6748 9200.

TRUCK TOYOTA DYNA SAURUS, Thn'2005, Type 125 HT,Kepala Merah,Harga Rp.65 Jt/Nego, Hub : Jl.SM RAJA GG.MASJID NO. 7 SP.LIMUN Hp.0813 4780 5899

DIJUAL Sepeda Motor KAWASAKI KLX 250cc (TRAIL), Thn'2009, Wrna Hijau, Harga Rp.41 Jt. Hub : 0812 6508 9191

NISSAN GRAND LIVINA, Thn'2011,Matic, Mulus,Jarang Pakai,1 Tangan,Wrna Hitam Metalic. Hub : 0812 652 9569

OVER KREDIT GRAND INNOVA Diesel,Type E, Thn’2012 Akhir,Wrna Silver Met, Balik DP,Mulus, Hub: 0821 6757 2292 / 0813 6057 0068

TOYOTA KIJANG KRISTA DIESEL, Thn 2002, W. Biru Met, AC , tape, PW, VR, BR, BK Medan, Bln 5, BPKB 1 tngan, Harga Rp. 138t/ Nego. Hub : 0821 6265 5135*** TOYOTA WISH, Thn’ 2004, Matic,Wrna Hitam, Pajak Baru Perpanjang, Asuransi All Risk, Mulus, Serius, Hub : 0882 6200 4113.

SEPEDA MOTOR VESPA, Thn'2012, Wrn Merah, Type LX 150 LE, KM 1000,Tangan Pertama, Masi Baru. Hub :JL SETIA JADI NO 21 KARAKATAU.

NISSAN JUKE CVT RX AT, warna hitam, Thn'11, pajak full 1 thn, murah 234 jt. Hub : 455 9388***

DIJUAL Cepat TOYOTA KIJANG INNOVA 2.0 G, Thn' 08, Bensin, Silver Metalik, CL, PS, PW, BK Mdn, A/N Sendiri,Pajak Feb 2015, Kondisi Sgt Baik, Jrg Pakai,Rp.165 Jt/NEGO,Cash/ Bantu Kredit. Peminat serius Hub : 0813 7042 4849 /(061) 7627 6910 DIJUAL Over Kredit TOYOTA AVANZA Type G Thn 2010, Sisa 3,8 Jt'an x 18 Bln,Rp 80 Jt/NEGO. Hub : 0878 6868 6181. DIJUAL CEPAT KIJANG INNOVA,Thn'08 Akhir, Wrn Hitam Met,1 tangan,Keadaan Mulus, Pjk Hidup,Hrg Nego. Hub: 081362332288-081362144088.

GRAND LIVINASV Manual,Thn'2011, Pajak Habis Maret 2015,BK Medan, Warna Abu-Abu Tua Met,1 Tgn,a/n Dokter, Bensin,Keadaan Mulus,Ban 90%, Hub: 0821 6843 3692

VOLVO

NISSAN GRAND LIVINA 1.500cc Type SV, Thn 2010, W. Abu-abu met, KM 35.000, mesin body terawat, TV, MP3 CD Player, Harga Rp. 155jt/ nego. Dijual cepat. Hub : 0852 6104 1978***


Bursa Iklan JEEP WRANGLER,Thn 2011, Pemakaian 2012,Wrn Hitam, Velg 20", Ban 33,Mulus,Plat B,Hrg: 750 jt (NEGO). Hub : 0813 7577 7128

JEEP WRANGER Thn' 2012, JEEP CJ7 Thn'83,Wrn Merah ATPM Wrna Black,KM 5000, Spiesheeker, Sudah Modifikasi, Wranger, Velg,Ban Baru (Maxxis), Kondisi Seperti Baru. Harga Rp 130jt / NEGO Hub : 0852 7000 4383. Hub: 0813 7491 0699 (Andre) 061-7752 1948 (Erwin)

Bak Mobil

Dijual 1 Buah BAK KAYU, Untuk Truk Roda 6,Cocok Untk Cold Diesel, Toyota Dina,Isuzu ELF. Minat Hub: 0812 646 7700

LEXUS LX 470 (Model Cygnus), Bensin, Thn'2004,Wrna Putih Mutiara, BK Medan Asli. Hub : 0853 7272 0000

Dijual CAPTIVA Diesel,A/T (Matic),Thn 2008, Pemakaian 2009,Silver,Ban Baru 4 Buah,Kondisi Terawat, Service Rutin di Bengkel Resmi,Acc AWD,Balik Dp Rp100Jt, Sisa Angsuran 26x4.933.000 (Bln,Asuransi All Risk). Hub:0878 6800 4379 / 0813 7554 2272

CHEVROLET BLAZER, Thn’ 2004/2005,Wrna Coklat Muda Met, Mesin Sehat,Body Mulus, Interior Rapi,AC Dingin, All Kondisi OK,(TP). Hub : 0813 6123 1414

OPEL BLAJER LT,Thn 2000,Wrn Hitam,Mesin Modifikasi, Diesel Turbo 2700 Cc,Lengkap Verseneling Ada Winch, Harga Rp 90 Jt / NEGO, Surat"Lengkap,Tingal Pakai. Serius Hub : 0852 1510 7030

OPEL BLAZER, Thn' 2001, Warna Biru Metalik , Hub : 0852 0788 8097 , Harga Nego Ditempat .

HONDA ALL New ACCORD, Thn'08,VTIL, Wrna Abu-Abu Tua Metalik,Hrga Rp.295 Jt/ Nego, BK Mdn Asli,Mobil Sangat Terawat. Hub : 0853 7065 8888

DIJUAL Cepat HONDA CITY, Type Z, Wrn Silver, VTEC,Thn 2001,Tinggal Pakai,Full Audio,Harga NEGO. Hub : 0813 7580 2313.

DIJUAL HONDA JAZZ,Type s,Thn 2010,Automatic, Hitam Met,Kondisi Mobil Mulus, Terawat, Bagi Peminat SERIUS Hub : 0812 8282 7377 Alamat : di Komplek Cemara Asri,Jl Cherry No 88E Mdn.

CHEVROLET AVEO 2005, W. Hitam, AC, PW, PS,CL,Jok Kulit, Audio, Original, Siap Pakai,Pajak Panjang, TP/ Pembeli Langsung Dan Serius, Hub : 0852 6272 3332 / 0823 6747 5660

18

Hal. Sabtu, 12 Juli 2014

HINO JUMBO, 6x4, Thn’ HINO DUTRO 125 LT Thn'2003, 2001,Bak Besi Baru, Sudah Direnovasi Model Derek, Siap Jalan,Harga NEGO. Kond.Sangat Mulus,Siap Pakai. Hub: 0812 6343 3105 Hub: 0852 7676 7700

DIJUAL 2 UNIT Truck HINO,Tahun 2010, Type FG 235 JJ,Kondisi Siap Pakai. Minat Hub : 0813 7728 5711.

Dijual DUMPT TRUCK Hino Dutro 130 HD, Thn 2010,Wrn Hijau,Kondisi Siap pakai Cari Duit.Hub : 0813 7007 2929

DIJUAL 1 Unit Mobil CHEVROLET OPTRA,Thn'2004, Warna Silver,Dalam Kondisi Prima. Hub : 0813 6592 5116 a/n KRISHNA

Dijual MATRA (CHEVROLET) Thn'85, Wrn Biru Met,Hrg Rp 25jt / NEGO. Hub: 0852 7600 0760 / 0812 6575 3213

CHEVROLET BLAZER MONTERA, Tahun 2005, Warna Hitam,BK Asli Medan,Harga : Rp 70 Jt. Hub : 0853 7089 9893.

DICARI “CHEVROLET BLAZER Type XR, Tahun 2004/2005. Hub: 0856 633 9020

Dijual OPEL BLAZER MONTERA Thn'01, Wrna Biru Met,Pajak Bln 8/ 14,Plat BK Mdn 2016, AC, PW, PS,CL,RT,Hrg Rp51jt / NEGO. Hub: 0852 9614 8028

OPEL VECTRA 2.0 i (SEDAN), Thn’96, Wrn Nova Black Met,Kondisi Mulus, BK Tunggal,Tgn Pertama,EX Dokter, Hrg:35 Jt.Hub: 0813 7069 3888

DIJUAL OPEL BLAZER Thn'96,Tangan pertama. Hub : (061) 77151901

HONDA CITY Thn' 2003, IDSi,Matic, Wrn Biru Met,BK Medan,Mulus, Siap Pakai,Harga NEGO. Hub: 0812 6320 6468

CHEVROLET AVEO Tahun 2004,Pakai Tahun 2005, Dari Baru, Warna Silver, Original, Mulus,Harga Rp 85Jt. Hub : 0812 6472 0725.

CHEVROLET AVEO Type LT, Thn'2006, Wrna Silver,1500cc,Mesin Halus,AC Dingin, Harga Rp.80 Jt/Nego. Hub : 0812 600 8439

HONDACIVIC ES VTi,Thn 2001,Wrna Biru Metalik, AC,TAPE,TV Subwoofer, Velg 17 "Racing,Ban Radial, Kondisi Mulus,Plat BK Asli Medan,NO Pilihan. Hub : 0853 7308 1333.

Dijual Cepat,HONDA JAZZ,Thn 2004, Matic,Warna Hitam Met,Kondisi Cantik, Siap Pakai,AC Dingin,Pajak Panjang, Harga Rp 98 Jt / NEGO. Hub : 0813 7035 0770.

HONDA CRV,Thn'2002,Wrna Hitam,Siap Pakai, BK Medan Asli,Harga Rp.115 Jt/Nego. Hub : 0812 6081 1743

HONDA CRV Thn'2003,A/ T,2000cc, Wrn Coklat Muda,Pajak Feb 2015, Kondisi Original,Mulus Dan Terawat, Jual Cepat Tanpa Perantara. Hub: 0852 0788 8217

Dijual HONDA ODYYSEY, Tahun'2005, Warna Silver,Lengkap. Hub: 0822 7227 1991

HONDA FREED,Thn'2010 Bln 11, Wrna Hitam,KM 50rban,Tangan Pertama,Body Dan Mesin Terawat Baik,Harga NEGO. Hub : 0823 6769 9405

HONDAAllNewCRV,Thn'09,2.4, Wrna Abu-Abu Met,TV,Camera Sensor Parkir,Keadaan Mulus,Hrga Rp.241jt, Tdk Menerima sms /Agen. Hub : 0853 7055 1188

HONDA ACCORD MAESTRO 93/94, W.Hitam, AC, TV, DVD, Power, CL, VR 18, Import, Krum, Hrg 52 jt / NEGO. Jl.Pancing Komp.IAIN SU No.9 Hub : 0857 6160 0719

HONDA JAZZ,Tahun 2004, Matic, Warna Hitam,BK Medan, Harga Rp 96 Jt. Hub : 0823 6771 6777.

Dijual HONDA ACCORD Thn' 2008, Wrn Hitam,Pajak Panjang, Mobil Simpanan, KM Masih Sedikit, Hub: 0852 7097 2200

DIJUAL HONDA CITY, Thn' HONDA FREED,Thn'2009,Wrna 2004,Wrna Hitam, Abu-Abu Metalik, Mulus,BK Medan. A/T,Lengkap,Mulus,Hrga Rp.200 Hub : 0813 9690 0058 Jt/(Nego). Hub : 0823 9090 0969

HONDA NEW CITY thn'07, W. Hitam, mulus, ass all risk, Peminat Serius. Hub : 0812 6364 6363***

HONDA JAZZ S Thn 2009, Manual, Wrn Silver,1 Tangan Dari Baru, Pemakai Wanita,Rawatan Honda IDK,Mulus, Original,Harga Rp 155 Jt/ NEGO.Hub : 0821 6559 8000.

HONDA ACCORD VTIL Thn’2000, Wrn Silver,Terawat Baik,Pajak Sept’14, Hrga Rp 97jt / NEGO. Hub: 0812 609 1146

HONDA NEW CRV 2.0cc, thn '09 A/T, 1 tanggan dari baru, warna silver stone, asli medan (pilihan & STNK panjang), jok kulit, KM 20.xxx. Hub : 7742 4358***

HONDA JAZZ, Thn '06 Matic, Vtec, Wrna Silver Stone, Mulus Kaleng, Jok Kulit, Bk Pnjg. Hrg: Rp 130jt/nego BU, KM 50xxx. Hub: 0852 7702 3188 / (061) 7770 6507

HONDA BRIO Thn'2012, 135cc, Wrn Hijau,Tangan Pertama, Kondisi Baik, Hub: 0852 7629 3213 / 0821 6475 3192

DIJUAL HONDA STREAM,Thn 2002,Wrn Silver, AC, VR, Radio, TAPE,Bangku 3 Seat,Kondisi OK, DanTerawat,PajakPanjang,HargaNEGO. Hub : 0813 9702 1011 / 0812 6008 0859.

DIJUAL HONDA CITY 1.5 A/ T,Tahun 2004, Warna Hitam Metalik,BK Medan. Hub : 0813 9608 9466.

Dijual HONDA CITY Type R, Thn'1997,Wrna Merah, Manual,AC Dingin,Radio,CD,Mulus Terawat, Kond.Siap Pakai,Harga DAMAI. Hub: 0815 9678 783 / 0819 870 658

HONDA ACCORD PRESTIGE, Thn'86,W. Merah Maroon,Ban Baru, Pajak Full 1 Thn,AC Dingin Hrg 28jt/ Nego.Siap Pakai. Hub: 06169676667 / 082367212012

DIJUAL Mobil HONDA CRV All New,2000cc,Thn'2011, Manual,Milik Sendiri,Mulus,KM Rendah, Asuransi,STNK Mei. Hub : 0857 6114 4919

DIJUAL HONDA CITY Type Z,Thn’2003, Wrna Silver, Mulus,Siap Pakai,Hrga Rp.95 Jt/ Nego, Springville No.15 Johor.. Hub : 0856 6100 085

HONDA FREED Type PSD, Paling Lengkap, Thn’11,Wrn Merah Mutiara, Jok Kulit,Roof TV Merk Honda,Mobil Perfect. Hub : 0812 602 4329

DIJUAL HONDA CITY VTECH,Thn 2005, Autometic, Wrna Silver,BPKB 1 Nama, VR 17",Pajak Full 1 Tahun. Hub: 0852 6102 0402 / 0852 7680 0459

DIJUAL HONDA CIVIC FERIO HONDA JAZZ,Thn 2004,Wrna Tahun 1996, A/T Full Type-R Hitam, Modification,Exterior Dan Interior AT/IDSi,Double Transmisi. Dijamin Puas, Peminat. Hub : 0821 Hub : 0812 6029 367 6100 1007,(Tanpa Perantara).

DIJUAL Mobil HONDA JAZZ, Thn'2004, Wrna Gold,BK Cantik . Hub : 081 1602 9446 (TP).

2 UNIT HONDA CRV,Wrn Hitam Dan Silver, 2,0 A/T,CKD,Thn 2009,Kondisi Siap Pakai. Hub : 0852 6143 4099.

HONDA CIVIC VERIO ,MT, Thn ’00, Wrna Abu-Abu Met, Original, Mulus, Hrga 106Jt, Hub 0812 644 39555

DIJUAL Cepat HONDA CRV 2.0 A/T,Thn'2008, Wrna Hitam,Kondisi Bagus Sekali . Hub : 0823 9188 8891

HONDA ODDYSSEY Thn 2003, Wrn Purple, Absolute, Sunroof,BK Mdn Asli, AC, TAPE,PW, CL, Alarm, TV, Sound.Hrg :145 Jt / NEGO. Hub : 0853 6053 0016.

DIJUAL CEPAT 1 Unit HONDA ALL NEW CRV,Thn 2012,(Wajah Baru),cc 2400,A/T, Wrn Hitam (TP). Hub : 061 7785 2398 / 0853 7387 3531.

HONDA ACCORD Thn 2000,kmbli DP 30jt, Per bulan 2,2jt,Asuransi all risk 1-thn, Hid dan Velg racing.Hub: 0813 7522 2975

DIJUAL CEPAT HONDA NEW DIJUAL HONDA JAZZ CIVIC Fdi,Tahun 2008, Bln 11,Warna IDSi,Thn’05, Hitam Metic,BPKB 1 Nama,BK Asli Wrna Silver Stone,A/T. Medan, Hub : 0878 6878 4333 Hub : 0852 6120 0789.

DIJUAL HONDA CRV,Wrn Silver, Manual,KM Rendah, Tangan Pertama. Hub : 0821 6523 2319.

HONDA FERIO Thn'2000,Wrn Abu" Met, RT,AC,PS,PW,CL,Compressor AC Baru, Batt Baru,VR 16",Ban Baru,Jok Kulit, Pajak Hidup. Hub: 0811 618 4840

HONDA CRV Tahun 2003,Warna HONDA ALL NEW CITY Hitam,Manual, Pajak Oktober,Siap Thn'08/09, Reclining Matic,Wrn Silver, Pakai,Harga NEGO. Kondisi Dijamin Bagus. Hub : 0813 7509 9462. Hub: 061-7701 2634

Dijual HONDA CRV Thn' 2004,Manual, Wrn Hitam,Body Kaleng2 Semua,Velg Racing, Sound,Pajak Sampai Bulan 10,Rp 134jt / NEGO. Hub: 0823 6520 0333

HONDA CITY I-DSI,Tahun 2004, Warna Biru Muda, Harga NEGO. Hub : 0812 6516 737.

HONDA ACCORD 2.4 VTIS, Thn'04, Black, Asuransi All Risk,Ban Baru,Sound System, Vkool, Mobil Terawat,( NEGO Di Tempat) Hub : 0853 6263 5679

Dijual HONDA JAZZ Thn' 2006,Wrn Hitam, Tangan Pertama, Mulus,Hrg Rp 130jt. TP Hub: 0812 659 4757 / 0878 6810 6772

DIJUAL Mobil HONDA FREED PSD, Wrna Hitam Mutiara, Pajak Panjang, Mobil Mulus, Harga Rp.170 Jt/Nego. Hub : 0811 613 0293 (TP).

DIJUAL HONDA CRV,Thn'2011,KM 32.xxx,BK Pilihan, Sudah Nano Corting,Harga Rp. 300 Jt/Nego, (TP). Hub : Bpk.TRISNO 0852 6118 6613 Ibu.ANGGRA 0823 6271 4177

HONDA JAZZ IDSI MATIC,Tahun 2006,Warna Abu" Metalik, BK Asli Medan,Harga Rp 110 Jt. Hub : 0853 6161 5977.

HONDA CITY Type Z VTEC,tHN 2000,Wrn Silver, AC Dingin, Mulus,Terawat,BK Medan,Pajak Panjang. Hub : 0812 652 7402.

HONDA CITY TYPE-Z, Thn '09, Wrna Biru, Kondisi Mulus Terawat, Hrga Nego, Hub 0821 6324 9899

HONDA JAZZ Type IDSi, Thn' 2008,A/T,Wrna Silver, Mobil Mulus,Harga Rp.125 Jt/Nego. Hub : 0821 6747 2625

HONDA CITY 1.5 VTEC,Thn HONDACRV,Tahun 2001,Matic, 2005,(M/T), Wrn Abu Metalik, AC, Warna Hitam,Satu Tangan Dari Baru. TAPE,PS,PW,VR 16", Body Kaleng, Mulus,Terawat,Hrg Rp Hub : 0812 6522 232 125 Jt/ NEGO. Hub : 0821 6808 6184.(TP)

HONDAJAZZ RS,Tahun 2009, Warna Silver Stone, Mobil Mulus Luar Dalam. Hub : 0852 6156 9003.

HONDA CIELO'94,Biru Met,Mulus,Lengkap, Harga Rp 48 Jt/NEGO. Hub : 0853 7322 1987.

HONDA ALL NEW JAZZ RS, M/ T,Tahun 2010, Wrn Silver Metalik, Plat BK Asli. Hub: 0813 7710 3838

CRV 2.4 Cc Thn 2007,Wrna Abu-abu Tua Met, Harga Rp 235 jt. Hub: 0823 6333 7777

HONDA ACCORD,Thn'89,Wrn abu"met, AC Dingin,BK Medan,Pajak Panjang,Ban baru,Nama sndiri, Body Kaleng,Orizinil,Mesin Halus,Hrg Rp 28jt/ Nego. Hub : 0813 7550 4884

HONDA ACCORD,Thn'89,Wrn Abu"Met, AC Dingin,BK Medan,Pajak Panjang,Ban Baru, Nama Sendiri,Body Kaleng,Orizinil,Mesin Halus, Hrg Rp 28Jt/NEGO.Hub : 0813 7550 4884

DIJUAL HONDA Freed,Tahun 2009,PSD, Wrn Silver Stone,Siap Pakai,Harga Rp 178 Jt. Hub : 0823 6885 9592.

Over Kredit SUZUKI APV PICK UP MEGA CARRY, Thn'2013,Wrn Hitam,AC, Mesin Original,Tangan Pertama, Balik DP 25jt,sisa 35 x Rp2.676.000, Hub : 0852 9665 0373 / 0878 9193 4779

SUZUKI AERIO Tahun;2003, Warna Hitam,Masih Original, Jarang Pakai,Harga NEGO. Hub: ALFIAN : 0812 6353 4951 IDE : 0852 6566 6665

DIJUAL SUZUKI GRAND SUZUKI KARIMUN Tahun'2000 VITARA Manual, Thn 2009, Warna Hijau, Medan,Hrga Rp 50 jt. Hub: 0852 7522 9546 Wrna Silver,BK Medan, Tangan 1.Hub : 0813 6137 7746

SUZUKI GRAND ESCUDO XL7, 2500cc, Thn'2005,Wrna Hitam,Tempat Duduk 3 Baris, Automatic. Hub : 0853 6200 8000

DIJUAL SUZUKI PU FUTURA, Thn’07, Warna Hitam,BK Asli Medan, Siap Pakai, Harga : 68 jt ( NEGO ) Hub : 0812 8758 3543.

OVER KREDIT SUZUKI Ertiga,Type GL,Manual, Warna Putih,Tahun 2013,Balik Dp Rp 47 Jt,Sisa Angsuran Rp 39 x 4.070.000.Hub : 0822 7239 0018. SUZUKI KARIMUN Thn 2000,Wrn JUAL Cepat SUZUKI KATANA Silver, BK Medan Asli,Sangat Mulus Thn’89,Pemakaian 90. Model Offroad Ban GT Cangkol 99%,Full Audio, Luar Dalam Orizinal, DVD,AC, Cental Lux, Mp3, Siap Pakai Mesin Halus,KM Rendah. Dimedan Apapun,Harga 35 Jt(TP). Hub : 0852 7081 9862. Hub : 0813 7580 2216.

Over Kredit SUZUKI AERIO, Thn 2003, Wrn Coklat Muda,BK Mdn,Audio Mewah, Msih Orisinal,Udah Bayar 10 Bln,Sisa 25 Bln, Balik Dp 30Jt,Blanan Rp 26. 000. 000 (Trmasuk BBN). (BU) Hub : 0813 7542 8222.

DIJUAL SUZUKI FUTURA BOX, Thn 2004, Wrn Biru,Box Aluminium, Harga Rp 61 Jt/ NEGO, ( Bisa Bantu Kredit ) Hub : 0852 9737 6929.

Dijual SUZUKI ESCUDO Thn'94, 1300cc, Wrn Merah Met, AC, Tape, PS,PW,CL,Alarm, Hrg Rp 80jt / NEGO.(BU) Jl.Letd.Sujono, Gg. Sukses No.8 Hub: 0821 6850 4162.

DIJUAL Cepat SUZUKI XOVER, Thn’2011, Wrna Hitam, Kondisi Bagus,Komplit,Siap pakai,Jok Kulit, Ex. Wanita, Manual,Hrga Rp.160 Jt/Nego. Hub : 0852 3397 1800

DIJUAL SUZUKI X-4,Tahun 2007,Buil Up (Air Bag), Wrn Aqua Blue,Mulus,Siap pakai, harga Rp 125 Jt / NEGO. Hub : 0852 2070 2428 (KHUSUS PEMAKAI)

OVER KREDIT SUZUKI KARIMUN ESTELO,Thn 2007 VXI, Wrn Kuning,Bk Mdn,Udah Bayar 10 Bln,Sisa 25 Bln,Balik Dp 25 Jt,Bulanan 2.540.000. Hub : 0813 9740 0273.

Over kredit SUZUKI ESCUDO Nomade, Thn' 2000, warna hijau, tangan pertama dari baru, body kaleng, cat original, balik DP 27,5 jt, angsuran Rp. 2,6 jt/ bulan, (Pemilik Langsung). Hub : 0853 5888 8077 OVER KREDIT SUZUKI CARRY pick SUZUKI JIMNY,Thn 1983,Atap SUZUKI APV GL,Thn 2011,Wrn SUZUKI APV,Thn'2004,Wrna up, Hitam,Thn Pngambilan 2012,1 Rata Asli,PS,CL,PW,AC,Sound Silver Met, BK Asli Medan,Jok Coklat Metalik, AC Double Tgan dr Baru,Thn Pmbuatan Mbil 2011 System,Ban Komodo 31 Baru. Kulit,Ban 4 Baru,Mobil Tinggal Blower,Harga Rp.85 Jt/Nego. Akhir, Bnus Tralis Besi,Alarm& C-Lock, Mobil Cantik Dan Rapi. Hub : 0852 6373 0222 Pakai, Dijamin Tidak Kecewa. Sisa Kredit Tgl 9Bln x Rp3.120.000,Blik Hub : 0813 6145 4646. Hub : 0852 7024 5699 Uang Rp 55Jt/NEGO.Hub:0821 6150 ESCUDO NOMADE Tahun 2000, Wrn Silver,Mulus,Radio,CD,TV,a/n Sendiri, harga : Rp 93 Jt / NEGO,Bisa Bantu Kredit, Hub : 0813 9611 3386.

6739,Tdk Mlyni SMS.

DIJUAL SUZUKI CARRY PICK UP,Bak Cargo, Warna Hitam, Thn'2011. Hub : 0852 2727 6060. Komplek SBC Sunggal

DIJUAL SUZUKI SWIFT ST,AT,Thn S.KATANA GX'02/03,Putih. 2008, Warna Hitam Keunguan,KM 60 H.Rp 60 Jt. rban,Mulus, Hub : 0853 7322 1987. Original,Harga Rp 118 Jt. Hub : 0823 6433 3388.

SUZUKI GRAND ESCUDO / XL- SUZUKI GRAND VITARA JLX, SUZUKI VITARA JLX, Type G, 7, Thn'2005,Wrna Hitam,Tgn 1 Thn'2008, Wrna Hitam Met, Matic, Thn 2007, W. silver, Dari Baru, Masih Standart,Hrga Matic, BK Mdn,Mulus. Hub : 0823 6857 5015 Istimewa, Tangan Pertama. Hub Rp 120jt / NEGO. : 0821 6199 9108*** Hub: 0812 6941 0880. TP.

SUZUKI BALENO,Thn'01,Wrn Merah, Mulus,Engine Start,Lampu Hid,Camera, Interior Desain,Velg Racing&Venom,Harga NEGO. Hub : 0812 6484 5748.

SUZUKI ESCUDO 1600cc, Thn'2004, Wrna Hitam Metalik, Pjk Baru Diperpanjang, Mobil Sehat,Hrga Rp.95 Jt/ Nego. Hub : 0813 6233 0005

SUZUKI CARRY Type ST100, Thn'1995, Wrna Merah, Mulus, Harga Rp.19 Jt/Nego, Hub : JL.SEI GLUGUR RIMBUN. Hp.0812 6566 540

SUZUKI AERIO M/T,Thn" 2004, Wrna Silver,BK Mdn, 1 Tangan,AC Dingin,KM Kecil, Jarang Pakai, Mulus, Terawat, Serius Hub : 0852 7569 8717 / 9157 5442

SUZUKI GRAND VITARA JLX, Thn'07,Wrna Silver, 2000cc,Kondisi Mesin Bgs,KM Baru 75000an,Asli Ban Baru, Asuransi All Risk,Masih 11 Bln,Ex.Dokter,Hrga 163 Jt/Nego. Hub : 0812 9080 497 /No SMS (TP).

DIJUAL SUZUKI KATANA Tahun 2004, W.Biru Met,Kond.Terawat & Jarang Pakai, Ban Besar 90%,AC Dingin,VR,Tape,DVD,JVC, Pajak Feb 2014,Hrga NEGO. Hub: 0812 6267 8895 (NO AGEN)

SUZUKI X-OVER,Tahun 2008,Wrn Hitam,Km 48rb, Ass All Risk, Manual,Original,Tinggal Pake,Mulus, Rp 130 Jt/NEGO. Hub : 0823 6290 3052.

SUZUKI KARIMUN ESTILO, Thn'2007, Wrn Merah Met, AC, BK Mdn,1 Tgn, Polis Asuransi, Body Mulus,Hrg Rp 85jt/ NEGO Hub: 0896 6030 6690

Dijual SUZUKI APV GX Thn' 2009, SUZUKI PU FUTURA thn'06, wrn hitam pajak bln 07. hrg 68jt Warna Hitam,Hrga NEGO. Hub: 0853 6000 6750 / 0812 8059 NEGO.hub: 0823 6657 1333 6210

SUZUKI KATANA,Thn'06, W. Silver, Atas Nama Sendiri, Kondisi Bagus,Harga Rp 70jt / NEGO. Hub: 0853 5879 1267

SUZUKI JIMNY,Thn’84,Wrna Abu-Abu,Ban Extreem,Siap pakai. Hub : 0812 6504 588

SUZUKI CARRY FUTURA PICK SUZUKI CARRY Pick Up, UP 1,5,Tahun 2002, Warna Hijau, Tahun'2011,Warna Hitam. Kondisi Siap Pakai,Bk Asli Medan, Minat Hub: 0813 9625 7729 Harga NEGO / ( TP ). Hub : 0852 9674 4569.

SUZUKI KARIMUN GX, Thn' DIJUAL SUZUKI BALENO,Thn 2005, Wrna Silver, BK Medan, 2002/2003, Warna Biru,BK Medan, Lengkap, Harga Rp 88 Jt/NEGO PS, PW, CL,Sound System, Dikit.Hub : 0813 7086 8881 Alarm Parkir,Hrga Rp.75 Jt/Nego. Hub : 0852 7025 0408

SUZUKI KATANA’93,Mulus Kaleng, AC Dingin,Ban Baru, Jok Kulit,BK Cantik,Pjk Panjang,Rem Vacum, CDi,Mesin Kering,Spedometer Hdp, Posisi Asahan.Hrg : 48Jt/NEGO. Hub :0812 625 77 688.

DIJUAL SUZUKI KARIMUN GX,Thn'2000, Wrna Silver Met,PS,PW,Mulus,CD. Hub : 0813 9656 4299

DIJUAL SUZUKI SPLASH, Thn'2011,Wrna Silver, Jok / Lantai Kulit,Jarang Pakai,Mulus Sekali, KM Masih Rendah,BK Mdn Asli. Hub : 0812 6914 4935

Dijual SUZUKI JIMNY’83,Atap Rata (Asli),4x4, Warna Biru, BK Medan, AC, Audio, CL,PW,PS, CDi,Rem Cavum, Velg Avantec,Ban Comodo 31,Siap Pakai. Hub : 0852 6299 8890.

"SUZUKI BARU TERMURAH" Dijual SUZUKI BALENO Thn'2001, -CARRY PU -ERTIGA Warna Gold,Kondisi Baik. -MEGA CARRY PU -WAGON R Hub: 0812 8221 6159 "DISKON Besar,Dp Terjangkau& Angsuran Ringan,Banyak Hadiah" Hub : 0852 6111 7724. ISUZU BISON PICK UP,Tahun Dijual PANTHER HI-GRADE Thn' 1995, Wrn Biru Tua Met,BK Medan, 1993, PW,PS,CL,DB, Siap Pakai, Hrg Rp64jt BAK BESI,MULUS SEKALI. / NEGO. Almt, Komp. Bank Jl.Deposito HUB : 0821 6188 1888. No.6 Titipapan. Hub: 0852 9711 2344 / 0852 97812194

SUZUKI CARRY REAL VAN, Thn'2002, Warna Hijau Tua Met,Kondisi Mulus, Siap Pakai. Hub: 0812 6401 468

DIJUAL SUZUKI GRAND VITARA SUZUKI KATANA Tahun'1995, AUTOMATIC, Thn’07,Wrn Hitam Warna Hitam,Jual Cepat. Metalic,BK Medan,Satu Tangan, Hrg : Hub: 0812 6408 6690 170 jt / NEGO. Hub : 0812 6055 813.

NEW BALENO,Thn 2000,Wrna Merah Maroon, Tangan Pertama, Mobil Terawat,Mesin Kering, TV LCD (Komplit),BK Medan,KF Ordpto,Hrg Rp 73 Jt/NEGO. Hub : 0812 6058 9908 ( TP ) ISUZU PANTHER LM Thn'2009 Warna Biru, a/n CV. Harga Rp 115 jt. Hub: 0813 9651 6311

DIJUAL 1 Unit ISUZU BISON, Thn'92, Harga Rp.33 Jt. Hub : 0813 6280 4260 / 7766 4676

PANTHER ROYAL’97,Hijau Met,Mesin Mulus Terawat, AC Dingin,Body Mulus & Velg Original,Mbl Pribadi, Tangan Kedua,Harga 63 Jt/NEGO. Hub : 0852 7949 2731.

ISUZU PANTHER,Tahun 2004, Warna Hitam, Kondisi Siap Pakai,BK Medan Asli,Harga NEGO. Hub : 0812 6078 4482

DIJUAL ISUZU PANTHER L.M Turbo,Thn'2011, Wrna Hitam,BK Asli,Harga Rp.155 Jt/Nego. Hub : 0811 61 1056

ISUZU PANTHER TOURING, Thn’2002,Wrna Abu-Abu Met, BK Medan Asli,Original,Harga Rp.135 Jt. Hub : 081 165 9548

ISUZU PANTHER LV 2.5, Thn' 2010,Wrna Hitam, AC Dingin,Body Mulus & Terawat,BK Asli Mdn, Pemakai Langsung,Harga NEGO. Hub : 0852 6525 9008

DIJUAL ISUZU PANTHER HI GRADE,Thn’95, Warna Biru Met,Kondisi Terawat,Mulus,BK Asli Mdn, AC Double,CL,Power Steering, Harga Rp 67Jt/NEGO. Hub : (061) 7626 2157.Khusus Pemakai (TP)

DIJUAL Cepat ISUZU PANTHER Hi-GRADE,Thn’1994, Hrga Rp.63 Jt/NEGO,Body Mulus, BK Medan, Alamat Jl.SMA 2 Hub : 0813 9764 0232

ISUZU PANTHER HI-SPORTY, Thn’97, Wrna Hijau,AC Double, Velg Racing, Mulus,Siap Pakai,Hrg Rp 74 jt / NEGO Hub: 0812 6377 6769

ISUZU PANTHER PICK UP, Thn'2004, Wrna Biru,Pajak Baru Diperpanjang, Hrga Rp.67 Jt/Nego,Mobil Sehat. Hub : 0853 6214 2223

DIJUAL ISUZU PANTHER TOURING, Thn’03 Akhir,BK Medan,Pajak Baru a/n Sendiri, Wrn Abu-abu Coklat Met, Harga : 138 jt. Hub : 0813 6120 6835,0878 6819 2118.

ISUZU PHANTER HI-GRADE, Thn '97,2500cc,Solar,WrnaAbu"metalikmulus, Plat Medan, Pajak Baru bln 10, AC Double Blower, DVD, CL, PS, PW, 4bh Ban baru, Hrg Rp 79jt. Hub : 0853 5898 6866, 76400742. Cocok buat pemakai (TP)

ISUZU PANTHER HI-GRADE Thn'1995, Wrna Hijau,Kondisi Mulus, Hrga Rp 63jt,Siap Pakai. Hub: 0853 6048 0968

ISUZU PANTHER New Royal,Thn 2000, Wrn Biru, Double Blower,Siap Pakai, Harga Rp 82 Jt / Damai. Hub : 0813 7044 3366.

ISUZU PANTHER Royale 2.5,Thn’1996, BK Mdn Asli, Body Sangat Cantik, Mesin Sangat Sehat. Hub : 0821 6388 8000

ISUZU PANTHER PICK UP, Thn'96,Ada AC,Power Steering, Hrga Rp.50 Jt/Nego,Hub : Jln.Wahidin Masuk Jl.Negara Garasi Bpk.NURAT Hp.0812 659 7627

DIJUAL ISUZU PANTHER HI Grade'96, AC Dingin, Sehat, Warna Biru Metalik, Harga Rp 69 Jt / NEGO. Hub : 0812 6579 404

TROOPER 88 Diesel,Wrna Merah,5 Pintu, 4x4 Aktif, AC, CD, PS,PW,CL,VR,BR, Siap Pakai,Hrga Rp.58 Jt. Hub : 0812 6520 569

ISUZU PANTHER HI-SPORTY, Thn'96,Wrn Abu", Plat Asli Medan, Pajak Pjang Baru Urus Bln 7, AC Double Blower, CL,PW,Hrga Rp.69 Jt/Nego. Hub : 0812 6400 2600 Dijual Cpt Mau Pindah,BUS ISUZU PANTHER, Thn'96,Wrn Hijau Met,Cat Mulus,VR,BAN Radial, AC,TAPE,Power Steering, Harga Rp 65 Jt/NEGO. Hub : 0852 9617 9966.

(MODEL Persis Panther Touring), CHEVROLET TAVERA, Thn 2002,Mobil Original, BK Mdn, Siap Pakai & Lengkap,Hrg Rp 75Jt/ NEGO. Peminat Serius Hub : 0852 6179 4731. ISUZU BISON, 4 Roda , Thn'93 , DIJUAL ISUZU PANTHER Bak Besi , Ban Baru , Harga 30Jt . MIYABI, Thn'95/96, Lengkap, Mulus,Bagus,Hrga Rp.47 Jt/ Hub : (061) 76707099 Nego, BU.Hub : 0813 9779 5533 Jln.Bukit Barisan II Krakatau

DIJUAL Cepat PANTHER Pick Up,Tahun 2012, Warna Hitam, AC, BK Asli Medan,Satu Tangan Dari Baru, Mobil Orisinil Seperti Baru, Harga Rp 120 Jt/NEGO. Hub : 0812 654 8529. PANTHER GRAND ROYAL Plus, Thn'96 Akhir, Wrn Biru Metalic, Mulus, AC Double Blower,DVD, Power P.Stering,P.Window,BK Mdn Asli,Hrg Rp 68 Jt. Hub : 0853 6216 6040.

ISUZU PANTHER PICK UP,Thn'2004, Bak Standart,Wrn Hitam,Mobil Mulus, Hrga Rp 68jt / NEGO. BU Hub: 0813 7543 0728 / 0617035 0302 ISUZU PANTHER, Thn' 2007, LM,Wrna Silver Metalik, BK Medan, Kondisi Mulus & Terawat. Hub : 0823 6649 7888

ISUZU PHANTER LS Thn' 2004, Wrn Biru Aqua, Double AC,Velg Racing,Siap Pakai, Kond.Baik & Mulus. Hub: 0853 6094 2050

DIJUAL ISUZU PANTHER MINI TRUCK ISUZU PS 120 HD,Thn BUS LDX, 2008, (6 Ban),Kondisi Terawat, Thn'1993,BK Medan. Tangan 1 Dari Baru, Hub : 0812 6383 889 Hub : 0813 9628 8110.

ISUZU PANTHER Type Hi GRADE Mini Bus, Thn'2001,Wrna AbuAbu,Diesel,1 Tangan, Mulus, BK. Hub : 0811 653 732

DIJUAL DAIHATSU Type Deluxe 1.300, Thn'2009 Akhir,Wrna Silver, Mobil Sehat,Jarang Pakai,1 Tgn, Ban Baru,Hrga Rp.105 Jt/Nego. Hub : 0821 6846 5862/0812 6037 0980

Dijual FEROZA Tahun 1996,Mega Top, Wrn Hijau Silver,Hrg Rp 60jt / NEGO. Hub: 0812 602 9174 P.SEMBIRING,Jl.Jamin Ginting No.13 Sp.Pos

DAIHATSU TARUNA FGX (Type Paling Lengkap), Tahun 2003, Biru Silver, AC Double, Elektrik Mirror, Hub: 0877 6607 5877 ***

DAIHATSU ROCKY Thn' 1991, Wrn Hitam, BK Labuhan Batu, Mulus,Pajak Bln 3 2014, AC Dingin,Ban Baru,Hrg Rp 69,5jt. Full Accesoris & Sound System ( Senilai 20jt ), Serius Hub: 0811 6288 298

Over Kredit DAIHATSU GRAND MAX BOX 1500cc, Thn' 2013, Wrn Hitam,Pakai AC,PS, Sudah Bayar Angs.9x,Bayar DP Rp 38jt, Masih Bisa Nego.Hub: 0812 6453 1225

DAIHATSU TERIOS TX, Thn’ 2010, A/T, Adventure, Wrn Putih, BK Asli Medan, Hub: 0813 7678 2332 / 0812 600 1302

DAIHATSU CERIA KX, Thn'2004, Wrna Merah Maroon, BPKB 1 Tgn,Kondisi Bagus & Orisinil, Mesin 850cc,Irit & Bertenaga,Hrga Rp.48 Jt/Nego. Hub : 0853 6262 9980 Maaf TP.No SMS DIJUAL GRAND MAX 1500 Cc,Silver, Mulus,Thn 2008. Hub : (061) 91179837

Over kredit DAIHATSU SIRION, DAIHATSU JUMBO BOX, Thn 2012, Wrna Hitam, Matic ,1 Wrna Biru,Thn'1995, Tangan, Km 3000, Mulus Seperti Harga Rp. 25 Jt/Nego. Baru, BK medan.. Jual Cepat Hub : 0813 9740 0273 Hub:0878 6934 2929 (call, no sms)

DAIHATSU LUXIO 1.5 B M/ B,Ttn'2009, Wrn Hitam Met,AC,BK Mdn,Polis Asuransi, Body Mulus,1 Tgn,Hrg Rp 118jt/NEGO. Hub: 0896 6030 6690

DIJUAL DAIHATSU TAFT HILINE, Thn'1997, Sudah Dirombak Jadi PICK-UP,Plat Medan, Pajak Baru Diperpanjang,Kondisi seperti Baru. Hub : 0878 6983 0888

DAIHATSU HILINE 4x4 Pick Up, Thn'93,95,97,05 Plat BK,Wrn Hitam/Biru, Mesin Gardan Baik, Siap Pakai,Ban Baru. Hub: 0852 6022 9691 / 661 4976

DAIHATSU XENIA Li Sporty, 1000cc, Thn'07,Wrn Hitam, VVTi, CL,PW,PS, Harga NEGO. Hub: 0813 6154 5068 / 0853 6093 3660

DAIHATSU GRAND MAX MINIBUS, Thn 2010, Wrn Silver & Vind Blin Putih Thn 2009, AC,TAPE,Asuransi. Hub : 0812 652 4433 / 0878 6886 0135

DAIHATSU TERIOS TX MT,Thn'07, W.Hitam Met,AC Double,BK Medan, Polis Asuransi, Body Mulus, 1 Tgn, Hrg 155 jt /NEGO Hub : 0896 6030 6690

Dijual ISUZU PANTHER Pick Up,Thn 2009,Wrn Hitam, BK Medan,Ada AC Dingin,TAPE Pajak Bln 8 2014, Body Kaleng" Belum Pernah Cat,Masih Orisinil, Bak Belakang Kargo,Mesin Sehat,Hrg Rp 105 Jt/NEGO. Hub : 0812 6328 0528 Dijual DAIHATSU LUXIO-X Autometic, Thn'2010,Wrn Hitam, Jarang Pakai,BK Medan, Hub: 0852 7015 1581 / 061-7746 4448

Dijual SUZUKI GRAND VITARA Thn'07, JLX Type Lengkap, 2.0,M/T,Wrn Hitam, 5 Ban Baru,BK Mdn,Dijual CEPAT..!!! Hub: 0852 7779 9281

TRUCK ISUZU PS 120 HD,Thn 2008, (6 Ban),Kondisi Terawat, Tangan 1 Dari Baru, Hub : 0813 9628 8110.

DAIHATSU ROCKY,Thn'1992,Wrn DAIHATSU ROCKY,Thn'1994,Wrna DIJUAL 1 UNIT DAIHATSU Hijau, Mobil Siap Pakai,Harga NEGO. Hitam, BK Medan,Harga Rp.65 Jt/ LUXIO,Type X,Thn'11, Warna Hub :0852 7018 0937 / 0878 6903 Nego. Hitam Metalik,BK Medan.. 5712. Hub : 0823 1188 8113 Hub : 0852 7698 5579 ( ADI )

DAIHATSU PICK UP ESPASS. thn 2004, Wrna Hitam, Plat BK, Hub: PT. BNIMF-Medan Hp. 0812 6382 0809

DIJUAL ISUZU PANTHER GRAND ROYAL 2,5,Thn'96, 17 Wrn Biru Metalik, AC, DB, TV, DVD, SL, Lengkap, Berminat. Hub : 0813 6232 4426 / 0812 6086 2574.

DAIHATSU ROCKY INDEPENDENT, Wrn Hitam, Thn'97 Bulan 12, Harga 95Jt, 4 x 4, Full Music. Hub : 0813 6104 0026

DAIHATSU TAFT GT 4x4,Thn’1992, AC,DVD,Velg Racing,Ban Besar, Atas Nama Sendiri,BK Medan/ Panjang, Wrna Struum Green,Hrga 63 Jt/Nego. Hub : 0812 6501 398

Dijual DAIHATSU XENIA Type Deluxe, Thn '09, Lengkap AC, Tape, Plat BK, 1 Tgn Dr Bru, Kondisi Sehat, Hrga 115Jt / Nego, Hub 0812 6002461

DIJUAL OVER KREDIT NEW XENIA R-SPORTI, Thn 2012, Warna Hitam,1300Cc,AC Double Bloower, Tipe Terlengkap,Kembali Dp 50Jt/NEGO. Hub : 0852 6080 3077 ( FAUZAN )

DAIHATSU CHARADE thn'82, wrn merah, harga 16,5jt/nego, mobil siap pakai. Jl. Aluminium II no. 11 Tj. Mulia hub: 081263299790

DAIHATSU XENIA Li Deluxe,Thn’10, Wrna Hitam,Kondisi Mobil Mulus, Lengkap,Dan STNK Tgn Pertama, Pemilik Langsung,Hrga 118 Jt,Maaf TP. Hub: 0812 6594 757

DAIHATSU XENIA Xi,Thn 2004 Akhir, Warna Coklat Muda Metalik,BK Medan, Pajak Panjang,Harga 90 Jt NET. Hub : 0852 6071 9523 / 0813 9693 2645.

DIJUAL DAIHATSU TARUNA CSX EFi,Thn'04,AC,VR, Ban Bsr, VW, Alarm,C-Lock,TV,Sound System, W. Biru Silver,Mls Sprti Bru,Mbl Simpanan, Tdk Kcewa, Hrga 95 Jt /Bsa Bntu Kredit,BK 1 Thn Lgi, Hub : 0853 7010 4273

DAIHATSU FEROZA. Thn’94, Wrn Hitam, AC, Velg Racing, Ban Radial, Surat2 Lengkap, Harga Rp 45 Jt/ NEGO. Hub 0813 6214 9119

DAIHATSU XENIA Li SPORTY Thn'2013 bln 8, Wrn Putih,Over Kredit,Cicilan Angs. Rp 3.824.000/ bulan selama 60bln, Sudah bayar 8 x,balik DP Rp 35jt. Hub: 0853 7346 4202

DAIHATSU XENIA Xi Deluxe Plus,M/T, Thn’09,Wrna Hitam,Mulus,Siap Pakai. Hub : 0853 7255 8500

DAIHATSU ESPASS PICK UP Thn'2004, Wrn Biru,Velg Racing,Hrg Rp 38jt / NEGO. Hub: 0823 6827 8222.

D.HILINE Pick Up 4x4.....Thn'94,88, D.HILINE Pick Up 4x4.....Thn'96,02, D.HILINE MB Ranger 4x4..Thn'97, Mobil Seperti Baru, Hub : 0813 9696 7070.

DIJUAL CEPAT,butuh uang,1 unit TAFT BADAK Tahun 1982 PICK DAIHATSU TAFT GTS Thn'91, W. mobil, DAIHATSU XENIA,thn'06 UP DISEL Hitam, AC, RT, Harga Rp. 58jt/ type Li Sporty, lengkap AC,TAPE Hub: 0812 6051 1145 Nego. Hub : JAYA MANDIRI wrn hitam met,mulus, msh asuransi sampai 2013,Plat BG bln juni MOBIL 0812 6310 1670*** 2013.hub: 0813 510 49565

Dijual DAIHATSU ESPASS 1.6 CDI Thn'96, Wrna Merah,Pintu Sorong,A/N Sendiri, AC Dingin, Radio, CD,Hrga Rp 38jt / NEGO. Hub: 0813 7025 2119

DAIHATSU ROCKY INDEPENDEN Thn'1997, BK Medan, 4x4 Aktif, AC,DVD,PS,Ban 80%, Hrga Rp 90jt / NEGO. Hub: 0853 1372 9579

DAIHATSU XENIA Thn'07,Wrn Silver,1000cc, BK Panjang' 07, Li,Family,VVTi,CL,PW,PS, Full Accesories, Mulus,Hrga NEGO, Ban Baru,Ecopia Bridgestone,Siap Pakai. Hub: 0813 623 623 95 / 061-75 111 343

DAIHATSU ESPASS,Tahun 2003, Warna Biru Metalik, AC, Harga NEGO. Hub : 0812 6089 2701 / 0812 6556 5919. ( A/N SIHOMBING ).

DAIHATSU ESPASS Pick Up,Thn 2006, Wrn Hitam Met,Body Kaleng, Seksi Mulus, BK Full 1 Thn,Mobil Lempang,Mesin terawat,Harga NEGO. Hub : 0812 8671 3782.

DIJUAL Mobil DAIHATSU FEROZA,Thn'94,Wrn Hijau, Mulus, AC,VR,BR,BK Medan Pajak Bln 1,Ban 90%, Ban Serap Baru,Mobil Cantik,Harga Rp 47 Jt. Hub : 0812 6561 4679.

Dijual Daihatsu Terios, Thn 2009, TX Adventure, Warna Hitam Met, BK Medan Hub: 0853 7114 2917

DIJUAL MAZDA CX-9,Wrna Hitam Thn’09, Kondisi Mulus. Hub: 0819 2011 668 061 777 88882

Dijual Mobil SEDAN MAZDA 323, MAZDA CX-7,Bensin,Tahun 2009, Tahun 1987, Wrna Hitam,AC, Warna Hitam. Harga Rp 25 Jt . Hub : 0811 640 818 Hub : 0813 7657 8375 - 0812 6990 9848

MAZDA 2 HB,Thn 2011,Wrn MAZDA RX-8,Thn'2004,Wrna Silver, Putih,Type R, A/T,STNK & V.20,Body Kit,Harga Nego. Hub : Asuransi Masih 1 Thn,KM 18 Rb, 0813 7532 4139 Rawatan Dealer,Body Mulus. Hub :( FLEXI ) 061 - 7711 3405

MAZDA VANTREEN, Thn' 1995, DIJUAL MAZDA MR 90,Thn'96, Wrna Hitam, VR, AC, DVD, CD, Mobil Simpanan,Mulus,Original. PS,Pajak Hidup, BK Mdn Asli,Hrga Hub : 0813 9630 0798 Rp.23,5 Jt/Nego,(TP). Hub : 0852 0665 4905

Dijual DAIHATSU ESPASS (ANGKOT) Thn'2004 & 2002,Bak Baru,Pajak Panjang, Jurusan JohorTembung,Masih Jalan, Setoran 1 Unit 100rb / hari. Hub: 0812 2624 3496 MAZDA CX-9 A/T, thn pemakaian DIJUAL MAZDA MR 90,Thn'96, 2011,jok kulit,Sunroof, Full Electric, Mobil Simpanan,Mulus,Original. Cat Original,Mulus, mobil jarang pakai Hub : 0813 9630 0798 km hnya 6 rban, hrg: 660 jt,hub: 0877 6843 1340


Bursa Iklan KIA TRAVELLO Tahun'2005 Warna Biru, Kondisi Mulus, Hub: 0812 656 1399

KIA VISTO SPORTY, Thn' 2003,Warna Hijau Metalic, Orisinil,Sangat Istimewa,Langsung Pemakai. Hub : 0821 6808 8445

DIJUAL KIA CARENS II, MT, Thn '05, Wrna Silver, Kondisi Terawat, Pjk Juni 2013, Hrga 78JT, Hub 0813 6227 8898

KIA VISTO ZIP DRIVE Thn' 2003, Wrn Hitam, Komplit, Mulus, BK Medan, Hrga Rp 57jt / NEGO. Hub: 0812 6072 7298

FORD EVEREST,Thn'2011,Wrna Dijual CAPTIVA , Thn 2008, W. Silver,Mulus, All Risk,Satu Tangan, Cicilan II x Rp.6,7 Jt,280 Jt, Hub : Hitam, Solar, Matic. Hub : 0812 0813 9756 0911 / 0821 6795 8028 601 7983 - 0813 7564 0804***

Dijual 1 (satu) Unit PICK UP FORD RANGER, Tahun 2002,Double Cab 4x4 (2500 Cc),Kondisi Mulus, Khusus Pemakai.Minat Hub : (061) 7758 1080.

DIJUAL FORD RANGER Double Cabin ,Thn'2007,4x4 XLT,Wrna Silver, Manual,Solar,Plat BK Asli, Pemakaian Pribadi. Hub : 0813 7629 4674 / 0877 6610 9336

DIJUAL 5 UNIT FORD RANGER Dabel Cabin XLT 3 OL (4X4),M/ T,Thn'2008 Dan 2009,Wrn Hitam, Kondisi Siap Pakai. Hub : 0852 6143 4099.

FORD ESCAPE,Matic,Tahun 2008, Warna Hitam. Hub : 0812 656 3897.

Dijual TIMOR DOHC Thn'97, Wrna Biru Tua,AC Dingin,Mesin Bagus, Tinggal Pakai,Hrga Rp 46jt / NEGO. Hub: 0852 6211 9249

TIMOR DOHC 98,Hijau Met,Mulus, Lengkap,Original,Interior Bersih Rapi, VR,BR 15 INCH,Ban Tebal 95 %, AC Dingin,DVD,VCD,MP3,TV,PS, PW,CL,Remote,Rp.41 Jt/Nego. Hub : 081311425909

BMW 528i,Thn'1997,Warna Hijau Dijual Mobil BMW 318i Tahun'2003, Lumut, Warna Hijau,Jok Kulit. Harga NEGO. Minat Hub: 0812 6570 3060 Hub : 0813 9791 1395

DIJUAL BMW 318i, Thn’1996, Wrna Hitam,Alarm, Sound System, TV,Crystal Lamp,Velg Ori BMW, Maaf TP. Hub : Jl.Sekip Baru Hp.0812 3458 1551

BMW 520, Thn ’90, Wrna Biru Met, MT, AC/PW/CL/RT/PS, Kondisi Sehat, Hrga 30jt Nego Hub 061-77 453 768

MERCY TIGER Type 200, MERCY 230 Compressor, MERCY E 250 AVG,Thn'2011,Wrna Thn’1981, Thn'97, Putih. Wrna Merah,Harga Nego. Automatic,Wrn Silver. Hub : 0821 6363 2185 Hub : 0812 6581 4214 Hub: 0813 9690 0058 MERCEDES BENZ 300 E, MERCY BOXER Dijual,Wrna Thn’87,Sudah Master Piece, Wrna Biru,Thn’1986, AC,Tape,Hrga Hijau Tua Met,BK Mdn,Pajak Rp.40 Jt,Peminat Serius, Hidup, Hrga Nego. Hub : 0812 Hub : 0852 9636 5790 6583 818 (No SMS).

KIA VISTO Sporty,Tahun 2003, Warna Hitam, BK Medan Asli,Nama Sendiri (Pajak Baru). Hub : 0813 6099 0768.

BMW Tahun 1997,Wrna Silver Metalic, Kondisi Terawat. Hub : (061) 6635 169 / 0813 7090 8344

DIJUAL MERCY BOXER, MERCY E 200,Thn'1988,Wrna MERCY W202, Thn' 1994, Tahun'89/90, Wrna Brown Hitam, PW,PS,Tape,CD,AC,Mbl C180,Wrna Hijau Tua Metalik, Original, Harga Rp.45 Jt/Nego. Mobil Mulus,Terawat,Siap Pakai, Metalik,BK Medan,A/n Sendiri. Hub : 0812 6944 2279 Rekor Servis Ada. Hub : 0813 7678 7444 Hub : 0811 601 6688

HYUNDAI AVEGA Type SG,Thn 2007, Wrn Abu”Gray,VR 17“,Ban Baru 90%, Jok Kulit Asli,Plat Medan,Tape Pioneer,Mesin Mulus, Hrg.Rp80jt/ NEGO.Hub : 0813 7017 7833. HYUNDAI ATOZ Tahun 2003, Warna Silver,AC,Tape,Kondisi Mulus. Hub : 0852 7537 3284

HYUNDAI ACCENT GLS, Thn'2000,Wrn Hitam, AC, Tape, Alarm,Mulus,Jarang Pakai, Dijual Cepat,Hrga NEGO. Hub: 0813 6134 6455

DIJUAL HYUNDAI AVEGA,Type GL,Thn 2008, Wrn Grey Metalic,1 Tangan,Sangat Mulus, Bk Asli Medan.Hub : 0812 604 2968.

HYUNDAI ATOZ,Tahun 2005, GLS, R/T,AC,PW, Mulus,Wrn Merah,Plat D,KM 73rb,Harga 75 Jt,BU. Hub : ( RIO ) 0816 482 8451

DIJUAL Cepat HYUNDAI BIMANTARA CAKRA, Thn' 1996, Wrna Hijau Met,BK Medan,AC Dingin,Mesin Terawat,. Hrga Rp.41 Jt/Nego. Hub : Pak Agus Hp.0813 6160 7079

HYUNDAI ATOZ 2003 GLS, Wrn Biru Met, Lengkap, Tape, TV ,VCD, Mulus, Siap Pakai. Hub: 0813 8117 9710

DIJUAL Mobil Sedan HYUNDAI HYUNDAI H1,Bensin,Thn'2008, ELANTRA,Thn'96, Wrna Abu-Abu Wrna Silver,Mobil Istimewa. Silver,AC,Keadaan Siap Pakai,Harga Hub : 0812 7481 9999 Rp.38 Jt/Nego. Hub : 081 167 7106

DIJUAL HYUNDAI ATOZ, Thn' 2003,Wrna Gold, Hrga Rp.58 Jt,AC,Audio. Hub : 0823 6044 6393 ( ASIEN )

DIJUAL Cepat BLACK HYUNDAI VERNA,Thn'2003, Harga Rp.60 Jt/ Nego,Tanpa Perantara. Hub:085362401462/085272108364

HYUNDAI TRAJET GL8, HYUNDAI ATOZ,Thn’04,Wrna Bensin, Thn'2005,Wrna Hitam, Abu Met, Terawat,Siap Pakai,Harga BK Medan,Harga 69 Jt/NEGO. Nego. Hub : 0812 8033 1667 Hub : 0853 6161 5977 Maaf TP.

HYUNDAI TRAJET A/T Thn’01,Sky Blue, Sehat Terawat,KM 40 Ribuan,VR 18 JPG, HID 2 Set,KF Perfection, Peredam. Hub: 081 986 6633

DAEWOO

Dijual Mobil DAEWOO NEXIA, Keadaan Mulus,Jarang Pakai, Tangan Pertama. Hub: 0811 645 291

LAND ROVER FREELANDER Diesel, Tahun 2001, Wrna Hijau Met. Hub : 0812 608 7758 - 0813 6152 1829

LAND ROVER SHORT, Thn'1976,Wrna Abu-Abu, Plat BB,Pajak Hidup,Masih Original,Khusus Penggemar. Hub : 0812 6944 2279

4x4,Thn'82,Merah, BanBaru,BuatDrMinibusKe PickUp4x4Aktif, MshSehat,KondBgus, Mulus, HrgRp62Jt/NEGO. Hub:081361523586

DAIHATSU ZEBRAPICK UP

DAIHATSUXENIA

DijualCepat.!!!Thn'2004,HargaNEGO, Bagi PeminatSerius,SpeksiBaruDiperpanjang Hub:081362344088/085262166196

Thn'06, Wrna Silver,AC,Tape. Hub: 0812 6065 9150 0819 200 0885

FORD EVEREST,Thn'2008,Type XLT, 4x2,Manual,Wrna Coklat Muda, Mobil Siap Pakai,Ban Baru,Harga Rp.188 Jt/Nego. Hub : 0813 6124 0123 BMW 523i,Manual,Thn'97,Wrn Merah, KM 68 rb,Model Full Facelift, Peminat Serius,Hub: 0877 6882 3187

Dijual Cepat FORD RANGER Limited, Double Cabin 4x4,Thn 2003,Hrg 120 Jt, Kondisi Bagus,Komp Menteng Indah Blok F1, No 25,Mdn. Hub : 0813 7605 2916.

Dijual MARCEDES BENS E220, MERCY 200 CLASSIC, Thn’ Master Piece,Thn’94,W.Abu” Muda 97,Wrna Gold, Met, Velg 18",Full Sound System KM 38rb,Full Orisinil,Hrga Rp.85 (TV,Camera). Serius Hub : Jt/Nego.Hub : 0812 6353 9000 081264562384 / 087867717684

DIJUAL Mobil MERCEDES BENZ Type 220 E M/T,Thn 1995, Wrna Biru,Maservis,Peminat Serius, Hub : 0812 6456 2384

Di jual Mobil Mercy C200, Thn’2009, Compressor Avant, Wrn Hitam,Kond.Istimewa, Hub:0812 1099 3664

Dijual Cpt MERCEDES BENZ T1200,Elegance, Thn 2001,Wrn Hitam Solit,Plat BK,Kondisi Sangat Istimewa,BK SudahDiperpanjangThn2015,SiapPakai, Bisa Dicek,Harga Rp 175Jt/NEGO. Hub : 0852 6116 6099.

MERCEDES BENZ C200,CGi 2010, Triptonic,Wrn Hitam,KM 25.000,Tangan Prtama, Mobil Simpanan, Mulus, Standart, All Original, Full Service, Serious Buyer Only : 0821 6377 5151

HYUNDAI ACCENT, Thn' DIJUAL Cepat BU HYUNDAI 2000,Merah, MATRIX, Thn'2002, Mulus,TV USB BK Medan . MMC,AC Dingin,Sensor Mundur, Hub : 0813 7645 8528 Elektrik Miror,Full Original,Ban 95 %,Hrga 35 Jt/Nego. Hub : 0822 7328 9019 Lsng Pemakai (TP). HYUNDAI TRAJET Thn' 2005, HYUNDAI AVEGA Type GL, DIJUAL HYUNDAI ATOZ, W.Hitam, Thn’08,Wrn Abu” Met, KM 55. Thn'2003,Wrna Hitam, AC,VR,PW,PS,TV,ABS,CL, xxx, Pemakai Lgsg,Kond.Msin Lengkap. Hrga Rp 89jt. Shat, Hrga Rp 83jt / NEGO Hub : 0813 9732 2887 Hub: 0852 7512 9111 Tipis.Siap Pakai. Hub: 0852 7592 8888 / 061-7790 8882

DIJUAL Mobil BMW 318i,Thn'97, Wrna Merah Metalik,BK Medan. Hub : 0813 6176 4000

DIJUAL HYUNDAI MATRIX, Tahun 2002, Warna Hitam, Manual,Mulus. Hub: 0813 7700 2189

MARCEDES SHANG YONG 320, DIJUAL MERCY C240,A/T,Warna Thn’98 Akhir,W.Gold Met,Siap Pakai, Hitam, AC,Tangan Pertama, BK Baru Tahun 2001. Hub : 0813 6131 6666 Perpanjang, Peminat Serius Hub : 0813 7548 9818 / 0852 3916 9688

HYUNDAI ACCENT, Thn'2000, DIJUAL HYUNDAI ATOZ, Thn’00, Wrna Hitam, W.Kuning Met, AC,CD Pioneer,Velg Hrga Rp.55 Jt/Nego. Racing,Sangat Terawat, Angkutan Hub : 081 160 2045 Umum Rahayu 53 (Amplas/ Belawan). Hub : FARID Hp.0823 6856 5373 DIJUAL HYUNDAI ATOZ, DIJUAL HYUNDAI GRAND HYUNDAI ATOZ NEW GLS ’02, Thn’01,Wrna Hijau, AVEGA,Thn'2012, Pemakaian W.Hitam,Mulus,Spedo Meter Bulat, Automatic,KM 33.xxx,Original. Feb 2013,Manual,Wrna Hitam, Lampu Rem Kristal,BK Pilihan, Hub : 0812 6378 9700 Plat BK,Asuransi All Risk,Harga Asli Mdn,Hrg 66,5jt / NEGO. Hub NEGO. : 0823 6570 1978 Hub : 0811 625 1000

DAIHATSUTAFTBADAKPickUp

KIA CARENS Type Exclusive, KIA PICANTO,Thn'2011,Warna Thn'2003, Wrna Silver,Kondisi Abu-Abu Metalik. Hub : 0811 632 Interior/Exterior,Orisinil, Pajak S/ D Des 2014,KM 115rb,Terawat. 112 / 0853 6048 0258 Hub : 0812 6367 000

FORD FOCUS SPORT, Tahun' DIJUAL FORD EVEREST,Thn’11, 09,Wrn Biru Metalik, Milik A/T,Wrna Hitam,1 Tgn,KM 38 rb, Terawat,Harga 290 Jt/Nego. Dokter,Tangan Pertama. Hub : 0813 7581 2345 / 0852 Hub : 0812 6502 054 6200 2625. DIJUAL TIMOR Thn'97,Wrna Hijau, Dijual TIMOR DOHC Thn'97 BK Medan, Kabulator, AC, DVD, TV, Wrna Silver, VR , Body Mesin Halus Mulus,Ban Tebal,AC Dingin, Cat Mulus,Hrga Rp47jt / NEGO. Hrga Rp 40jt. (Simp.Marindal). Hub:0812 637 8705 Hub: 0812 6064 694 EDI.

DIJUAL MOBIL MERCY, MECEDES BENZ C180, JUAL CEPAT MERCEDES BENZ Masterpiece, Type E200, Kompressor, Tahun 2004/2005, E 240,Kompressor, Thn 2001,Warna Hitam Metalik, Tahun'83, Warna Merah, Tiger, Warna Hitam Metalik Peminat Hub : 0811 6133 Limited Edition. Harga 110 Jt NEGO. Hub : 0811 605 150. Hub : 0821 6074 7888. ( TP ). 667.

DIJUAL 1 Unit Mobil HYUNDAI ATOZ GLS, Warna Silver, Thn' 2001, PW,CL,Harga Rp.46,5 Jt. Hub : 0813 7049 3993

19

Hal. Sabtu, 12 Juli 2014

HYUNDAI ATOZ'03, Merah Ferari, AC,Remote,Pajak Panjang, Velg/Ban 4 Bln Baru,Kaca Flm Vcool,Kaki"Baru, Matahari Kain Klos dll Baru,(Bisa Cek Dibengkel Resmi Hyundai), Konds Spt Baru,Sgt Istimewa,A/ n Sndr,Hrg : 69,5 Jt. Hub : 0812 6440 789.

HYUNDAI SANTA FE Thn' 01,Wrn Hitam, AC Dngin,Mesin Sehat,Body Sgt Mulus, Jok Kulit,Kaca Film Lumar,Kamera Mundur,TV, DVD Player,Velg Chrome 20",Hub: 0811 608 535 DIJUAL HYUNDAI ATOZ, HYUNDAI ACCENT, Thn' Thn'2007,Wrna Hitam, 2000,Merah, Body Mulus Sekali,(Original). BK Medan . Hub : 0853 6185 0107 / (061) Hub : 0813 7645 8528 7639 5078 DIJUAL MOBIL SUBARU WRX,Mesin STI, Thn'03, Silver, Manual,C.West Body Kit,Velg Enkei,Blow Off HKS n Muffler,Haltech PS2000, Turbo Timer. Hub: 0853 7111 0289

ATOZ Thn 2004, W. Silver metalic, Manual, Velg racing, Jok mB Tech, Mulus, KM 58 Rbuan. Hub : 0821 6499 9088***

OPEL BLAZER TYPE LT

SEDAN OPEL VECTRA

OPEL BLAZER

Thn2000,WrnHitam,MesinDiesel Turbo (4JB),LengkapVersenelingAdaWinch,Hrg Rp90Jt/NEGO, Surat"Lengkap,Tinggal Pakai,SeriusHub:085215107030.

Thn'1996,Pjk Panjang, W.Biru Met,Mesin DOHC,CL,PW,PS,AC, Hrga Rp.33 Jt/Nego. Hub : 0852 6205 2210

Thn'2000,Wrna Hitam,Siap Pakai, Hrga Rp.48 Jt/Nego. Hub : 0821 6092 6592 / (061) 7796 1918

ROCKY INDEPENDENT

DAIHATSU SIRION

DAIHATSU TERIOS TX

DAIHATSU TAFT ROCKY

DAIHATSU ESPASS

DAIHATSU TARUNA

Thn'1996 dan 2001,Warna Putih. Minat Hub: 0813 7009 9251

THN 1997, W. Abu-abu met. Hub 0852 6189 4982 , 0821 6743 4179

Thn Mei 2012,Wrn Abu" Met, KM 12.000,Hrga Cash Rp 150jt,atau cicilan DP 60jt Angs.2,8 / bln,Smpai April 2016. Hub: 0812 6431 487

WrnaHitam,Thn’09,Mulus,1Tangan,AC,Tape,KM 19,Hrga165Jt/Nego,TP.KhususPemakai,Hub: 081260298424-085261087709

Thn 1995, Kondisi Baik,W. Hitam Metalik, 4x4 , AC,Tape, A/N Sendiri, Hrg Rp 79 jt / Nego. Hp 0821 6104 9001 (Lokasi Medan)

PintuRolingDoor,Thn'1997,WrnaCoklatMet, MobilMulus,BodyKaleng2, Lengkap, BK Medan,HrgaRp37jt.Hub:081396924688

Thn '99 Akhir, Wrna Biru Met, BK Pnjg Asli Medan, PW, CL, Sound Sistem, Hrga 83JT/Nego Hub.0821 60 146 136

GRAND MAX BLIND VAN

DAIHATSU HILiNE PICK UP

DAIHATSU XENIA XI VVTI

DAIHATSU TERIOS TX

TAFT GT 4X4

DAIHATSU XENIA X

DAIHATSUTARUNAFGXEFI

DIJUAL ,Thn'2009, Wrna Silver,Hrga Rp.150 Jt/Nego,Plat Mdn, Mbl Terawat,Cantik,Siap pakai. Hub : 0813 6149 8977

Thn’93,WrnBiruGelap, AC,TAPE,Ban31,VelgRally,Body Kaleng, Mesin Gardan Sangat Bagus,Nb:Lihat Mobil Dijamin Tidak Kecewa.Hub : 0812 6025 8795.

Thn' 2012, W.Silver, Standart Original, Plat Mdn,Hrga Rp.140 Jt/Nego, Jl.Sei Batang Hari No.120. Minat, Hub : 0812 6098 1038

Thn 2004, Biru Metalik,Kondisi Mulus,Harga Rp 92 Jt (NEGO). Hub : 0813 9656 0022 / 0821 6715 8700.(TP).

DAIHATSU HILINE TAFT

Thn’2012,AC,Tape,DP35Jt/Nego,Angs 3.423.000 x 21,Hrga Rp.80 Jt,kond.99% Ok. Hub : 0812 8890 0127 / 0812 7585 1178

Tahun 93. Hub : 0813 9695 8271.

OVERKREDIT,Thn'08,silver, TVDVD,CamMundur,FL) modelsporty, BalikDP 60Jt (/Nego,SisaAngs32x2,65jt, Hub : 0819 7318 9222 / 0896 9041 5882

DAIHATSUGRANDMAXPICKUP

OVER KREDIT GRAND LIVINA

NISSAN SERENA

NISSAN LIVINA X-GEAR

NISSAN X-TRAIL 2.5 ST

NISSAN SUNNY

NISSAN X-TRAIL ST

NISSAN JUKE

Thn'2011, 1.3Lkp,AC,Tape,1TgnDrBaru, KondisiMulus, Terawat,NEGO,Pemakai Serius,Hub:085260443696

HIGHSTARWAY, Matic,Thn'2012,WrnAbu" Tua,CD2,TV,AC,JarangPakai,SepertiBaru,Sisa 5,4jt'anx24Bln,Rp80jt.Hub:081361522048

HIGHWAYStarA/T, Thn'2005,W.Coklat Met,Kond.Mulus, HrgaRp125/NEGO. Hub: 0812 7340 0539 / 0819 642 007

M/T,Thn 2009,Silver,BK Asli Medan,Pajak Panjang,Kondisi Sehat, Tangan Pertama.Hub : 0812 6008 0402.

Thn'03,Matic,Wrn Silver,BK Medan,Pajak Berlaku, Mobil Mewah & Terawat,A/N Sendiri,Rp 104 jt. Hub: 0812 634 9222

Thn'97,W.Hitam, Hrga Rp.32 Jt, AC, Audio,USB,CD, Alarm,Body Msih Kaleng. Hub :ARDY LBS Hp.0812 6582 0292

Thn'2004,PajakPanjang,JokMBTech,WrnSilver, Velg Racing,19",RoofRack,DoubleDin,TV,Kond.Mulus, Terawat,KhususPemakai.Hub:081376221599

Thn'2011 Akhir,Wrna Putih, Pajak Panjang 1 Thn,1 Tgn Dari Baru, Hub: 0819 604 3512 / 0819 890 339

NISSAN RH10/ENGKEL

NISSAN SERENA

NISSAN GRAND LIVINA

NEW NISSAN GRAND LIVINA XV

NISSAN X’TRAIL XT

NISSAN SENTRA

Thn’2003,TanganKedua, KTPBisaPinjam, WrnaHitam,HargaNEGO, KM95rb.Hub: 08126588199/081361769939(TP).

Thn'98,TRADO Sehat, Terawat,Body Mulus.Hub : BPK MULYONO Hp.0852 7669 9188 / 0878 6990 8888

Type HWS,Thn 2004, A/T,Wrn Hitam,Mulus,BK Asli Medan. Hub : 0813 7065 9304.

OverKreditThn'2012,BruPkai6Bln,SprtiBru,JokKulitMB Tech,BalikDP48Jt/Nego,AssAllRisk,Angs4,2Jtx42Bln, ByarDPBwkPlgMbilHub:081263262777/77702225

DIJUAL Thn'2013. Hub : 0811 636 162 / 0852 6190 8286

AT, Wrna Hitam, Thn ’09, Km Rendah, Kondisi Sangat Mulus, Hrga Nego, Hub 0812 6040 6060

Thn' 1989, BK Medan, warna merah, AC, TAPE, BR, VR, CL, alaram. Hub : 081396056603

ISUZU PANTHER HI SPORTY

ISUZU PANTHER Hi-GRADE,Thn’95,Biru Tua Met, AC Double,PW,BK Mdn,Terawat,Siap Pakai, Hrga 65 Jt/Nego,TP. Hub : 0852 9711 2344 / 0852 9629 5552

ISUZU PANTHER Touring

PANTHER PICK UP

Thn 2001,Acesories Lengkap, Solar,Harga Bisa NEGO.Hub : 0813 6146 0497/0812 6530 373.

3GDWay,Thn'06, WrnPresidentBlue,Bak Lebar, MsinMsihBgus,JrgPakai. Hub (061)77880994/(061)6641994/082164337784

PROTON EXORA EXECUTIVE Thn'2012, Bensin,Wrn Hitam,BK Medan Pilihan, Pajak Bln Sep. Mulus,Terawat,Jrg Pakai, 1 Tgn Dari Baru. Hub: 0812 6288 8277

PROTON GEN2

NISSAN FRONTIER Thn'2002,3000cc, BodyMulus,PajakPnjangMei 2014, VR,PW,TV,KacaFilm, MesinSehat, SmuaFiturBerfungsi, Hub:082166666880

NISSAN XTRAIL XT

ISUZU PANTHER MB Royal 1999

ISUZU PANTHER

ISUZU PANTHER DOUBLE CABIN

ISUZU PANTHER Hi-Grade New

PHANTER TOURING

Bk Asli Mdn,Hijau Met, BPKB Tgn 1,Ban Baru Semua,Kond Mbil Sangat Trawat Sekali (Jamin), NB: Lihat Mobil Dijamin Tdk Kcewa.Hub: 0821 6088 5224.

Dijual 1 Unit Mobil Thn'2005,Wrna Silver, Type LM, Kondisi Sangat Bagus,BK Medan. Hub: 0821 6806 0568

Tahun 99/00 w. biru, ban dan velg baru, jok baru, ac/tape. kondisi mobil sangat terawat sekali Hub 082165642662

Thn’97, Wrna Hijau Metalik,Kondisi Mulus, Siap Pakai,Hrga Rp.71 Jt/ Nego. Hub : 0852 9674 4569

Thn '05, Wrna Coklat, Kondisi Sehat Terawat, BK Pjng, AC,PW,CL,PS,RT, Hrga 160JT/Nego, Hub 0821 1087 1604

Thn'97, Wrn Abu"Metalik,Bk Mdn Asli,Harga NEGO. Hub : 0853 6263 3343.

ISUZU PANTHER LS TURBO TAHUN 2008. Kondisi Sangat Terawat,Wrn Hitam, Pajak Panjang, Pindah Rumah, Milik Pribadi, Harga Rp165 jt (BU). Hub : 0818607750 / 082163955570

ISUZU PANTHER

ISUZU ELF NKR66 Thn'2004,W. Putih, Bak Besi,6 Roda, Kondisi 80 %,Masih Beroperasional, Harga Rp.73 Jt/Nego. Hub : 0821 6896 7732 / 0878 6913 1568

ISUZU BISON BUS DIJUAL ,Thn'1993, Wrna Putih,Bangku 4 (Empat ) Baris. Hub : 0852 0765 5698

ISUZU ELF PS 120 HD ( NKR 71 ), thn '05 wrn putih,Plat BL,Dump Truck, Kondisi Bagus. hub: 061-76387288,085210002788

ISUZU PANTHER Hi-Grade

MINI BUS LS, Thn'2001,Wrna Silver,BK Medan,Mobil Mulus, Harga Rp.85 Jt/Nego. Hub : 0813 7718 0388

CHEVROLETESTATE

CHEVROLET CAPTIVA2.4 L

CHEVROLET TROPER

CHEVROLET TROOPER

CHEVROLET SPARK LS

Thn'2010,TypeLS,SS,W.Hitam,Plat Medan,HrgaRp.95Jt. Jl.SeiBatangHari No.120 Hub:081260981038

2500cc, Bensin,BK 1899 OM,Wrn Hitam, Pajak s/d Agst;14,Hrga Rp 158jt / NEGO. Hub: 0821 2708 8828

4x4,Aktif,Thn'85, Wrn Hitam Met,AC,DVD,Full Sound System, Hrg : 45 Jt NEGO. Hub : 0812 6944 2279.

Thn '93, Wrna Hijau, 4x2 , Kondisi Siap pakai, Hrga Nego, Hub 0821 6288 0400 (Jl. Surya Komplek Krakatau Garden A 6)

Tahun 2005, Warna Silver, AC/PW/ PS/CL/RT, Harga 60 Juta, Bisa Nego Hubungi 0813 7676 8696

Thn’1996,Wrna Biru, Lengkap,Hrga Rp.65 Jt/Nego. Hub : 0812 6579 404

KAWASAKI BINTER MERZY Thn'82,Hitam, Starter Hidup, Lengkap,Radio HT,Siap Pakai Touring, Lihat Ditempat,Surat Hidup,Simpanan,Hrg Rp25Jt/NEGO. Hub : 0853 7146 5932

Thn'09 oktober, w.hitam,kond mulus,harga Nego Hub: 087748148373, 061-75027898


BURSA MOBIL ANDALAS FORDRANGERDOUBLECABIN4x4

FORD EVEREST

2010AkhirDes,BKAsliMdn,1Tgn,VR, AC, PS,PW,CL,RemoteImmobilizer,Badliner,Jok Kulit,RookRackForrest.Hub:082161612288

DIJUAL Thn '11, Wrna Htm, AT, Kondisi Mulus dan Sangat Baik, Hrga Nego Yg Serius Hub : ANTON 061-9103 7856

BMW 116i Tahun2006,WarnaHitam, Mulus. Hub : 0812 6424 140

Sabtu, 12 Juli 2014|Hal.20

VW KODOK Dijual Cepat Thn'1973 Wrn Orange, Hrga Rp 42jt / NEGO, Kondisi Mulus, Jok Kulit. Hub: 0819 6010 999 / 061-9124 0845

JEEP CHEROKEE 4000cc Thn’96, W.Abu”,AT,AC,PW,CL,PS,Kondisi Mulus, Harga NEGO. Hub: 0878 6933 3831 - 0812 6009 8810

JEEP WILLYS 4X4 Thn 1948, Mesin Asli Standart, Wrna Putih, Velg Racing Baru, The Best Deal 60Jt/Nego.Hub : (061) 7635 9211 / 0812 3306 6788

VW COMBI BRAZIL Thn ’81, Pajak Hidup, Wrna Pink, Kondisi Sehat Terawat, Hrga Nego, Hub 0811 600 2547

SEDAN TIMOR DOHC Warna hitam, Tahun ’97, AC, PW, PS, VR, jok kulit, CD, Harga Rp.50 juta / Nego. Hub: 085360671007 atau 085372756188.

HYUNDAI EXCEL

HYUNDAIATOZ

HYUNDAI ACCENT

Tahun'2005, Warna Hitam,Kondisi Mobil Sehat, AC Dingin,Velg R15,Harga NEGO. Hub: 0813 9648 7142

TypeGLS,MT,Thn’04,WrnaHitam ,X PemakaiCewek,KondisiMulus,Terawat,Hrga 72Jt/Nego.Hub:08126317712,061-77028958

Thn'2000,Wrn Coklat Gading,. Pajak Panjang,Original,Siap Pakai,Dijamin, Hrga NEGO. Hub: 0821 7397 9098

HONDA JAZZ TYPE S

HONDA ACCORD

Tahun 2010,Warna Grey Stone, Ex Wanita,KM Rendah,Harga NEGO. Hub : 0812 6086 6699.

Thn'84,Wrn Hitam, TV, DVD, SOUND, VR, BR, AC, PW, PS, Harga NEGO.Hub : 0813 6158 5711

MITSUBISHI LANCER SL Thn'83,KM Rndah, Indikator Hdp Smua,Pjk Hdp,Plat Mdn, AC,Full Music,Velg Racing 15,Knalpot Racing HKS, Jok Kulit MB Tech,Hrga 22 Jt/Nego,Serius Hub : 0821 6169 1931 Posisi Tebing,No Sms/Agen

MITSUBISHI FUSO / FE 349 H

MAZDAVANTREN

HONDA FREED

HONDA ACCORD PRESTIGE

HONDA STREAM

HONDA GRAND CIVIC

Thn 1994, W. Biru, M/T,AC, PW, CL,Alarm, fullsound,Velg14racing,BKMedan,Harga Rp.28jt/Nego.Hub:06177811101

Thn 2009 Des,Warna Hitam, Full electric,1tngan dr baru, sngat mulus,18 rb km. Hub : 0812 6576 7612/NEGO. (TP)

Thn’88,Wrn Hitam VR/BR, AC, DVD, Power Steering,BK Medan Asli, Mulus,Hrga NEGO. Hub: 0813 7748 8088

Thn'2004,W.Hitam,PlatMdn,HrgaRp.135 Jt,Jl.Sei Batang Hari No.120. Hub : 0812 60981038

Thn'88/89,MerahMaroon,BKMdnFull1Thn,AC Dingin,Remote,PS,CL,DVD,BanBaru,Siap Pakai,Hrga42JtLihatBrNego.Hub:081263435700

HONDA CITY TYPE Z Thn 2000,Wrn Merah Met, Pemilik Kedua, Jok Kulit,AC Dingin,PKB Panjang, Ban 85%,Hrg Rp 85.000.000,-(NEGO). Hub: 0812 6596 642 / 0813 7110 3871 TP.

HONDAACCORD CIELO

MITSUBISHI L300 PICK UP

MITSUBISHI 6D22/TRONTON

MITSUBISHILANCEREVALATION3

MITSUBISHI FUSO Dump Truck

MITSUBISHI FUSO / FM 517 H

Thn'97,WrnHitam, BKAsliMedan,BodyMulus, MesinSehat,SoundSystem Lengkap, JokKulit,Harga NEGO. Hub:085261220892/06176353911

Thn'2010, Power Steering,Warna Coklat. Hub : 0819 1688 2000

Thn'98, TRADO Sehat,Terawat,Body Mulus. Hub : BPK MULYONO Hp.0852 7669 9188/0878 6990 8888

Thn'94, Wrn hijau Met,Serap,Velg Racing, Power Window Central lock,AC Dingin,Sound system,Siap Pakai. Hub : 0813 6220 0268

190 PS Thn 1997,Warna Orange. Hub : 0812 6002 4312.

DUMP TRUCK,Plat BM,Thn’2006, Hrga Rp.400 Jt/(Nego). Hub : 0811 600 5669

110 PS,Plat BD,Thn’2004, Hrga Rp.110 Jt/(Nego) Hub. 0811 600 5669

DUMPT TRUCK FUSO

MITSUBISHI COLT T120 S

MITSUBISHI TRITON

MITSUBISHI STRADA

MITSUBISHIKUDAGRANDIA2002

MITSUBISHI L300

SUZUKI AERIO

Rangka 53,Thn'98,Roda 6,Hrga NEGO, Hub : 0853 6227 2997/ 77003262

Thn1995/ENGKEL, 1995/ENGKEL,Satu SatuTangan Tangan Thn Dari Baru,Siap Jalan. Hub : 0821Dari Baru,Siap Jalan. 6161 2288. Hub : 0821 6161 2288 )

Thn’1995,WrnHijauTuaMet,Silinder:1343cc, VelgRacing,CL,Kond.Baik&Sehat,HrgaRp35jt/ NEGO,SiapPakai.Hub:081275713711

Thn'2008,Wrna Putih, Hrga Rp 167jt / NEGO. Hub: 0812 6098 1038

DoubleCabin4x42.8L,Thn’2008,WrnHitam Mika,KondisiSehat,Mulus,CantikLuar Dalam,HargaNEGO.Hub:082167981100

Wrn Hitam,1Tangan,AC/RT/PS/PW, Hrg : 108 jt ( NEGO ) Hub: 0823 6156 6858.

Tahun'2010,Kondisi Sehat, Siap Pakai. Hub: 0852 6108 7996

OVER KREDIT ,2003, Wrn Coklat Muda,AC,Velg Racing,Audio Mewah, Mobil Sangat Mulus,Hrg NEGO,BU Cpt. Hub: 0813 7542 8222.

SUZUKI GRAND VITARAJLX 2.0

SUZUKIKATANALONG

SUZUKI BALENO

SUZUKI GRAND ESCUDO 2.0i

SUZUKI KATANA GX

SUZUKI PICK UP

SUZUKI X-OVER Sedan

SUZUKI BALENO

SUZUKI ESCUDO JLX

AT,Thn'07,WrnaHtm,Aks.Style:Roofrack,Rooflamp, Bullbar,GrilJeep,BanBsrBngaKasar,VelgDC,Tv, JokKulit,DeflectaEGR,HrgaNego,Hub0811631315

Thn’92, AC,BAMPER ARB Complit,Modifikasi, Caltex Gren,Harga NEGO. Hub : 0813 6135 8411.

Thn'2002,Wrna Biru, Plat Medan Asli,Siap Pakai,Pajak Hidup. Hub : 0813 6149 8977

Thn'01, Wrn Silver,Plat BK No Tunggal (Thn 2017) Lengkap,Ban Toyo,Hrga Rp 90jt / NEGO. Hub: 0813 6202 3358

Thn '00, Wrna Biru Met, 4x4, Kondisi Mulus, Hrga 85JT/Nego, Hub 0821 6324 9899

DIJUALThn2011,AC,CD,BumperDepan Belakang,BakBelakangLapis,Plat-KM 5000,JarangPakai,BukanU/Angkot Barang,PeminatSerius.Hub:085280108585.

BK,Thn’08, Mesin & MobiL Terawat,Velg 17 Inch, Ban Baru, Serius , Hub : 0852 9696 3988

Thn 2001,Biru MEt,Asuransi All Risk,Pemilik Lgsg,BK Asli Mdn,harga 75Jt/Nego. Hub: 0812 6561 7883,0812 2071 150,0819 3420 0267

Thn'96,Wrna Ungu,Coklat, PS, PW, CL, Alarm,DVD,Sound System,AC,VR,BR, BKAsli Medan. Hub: 0813 9611 8045

SUZUKI GRAND ESCUDO XL

MITSUBISHIFUSODUMPTRUK8DC9

SUZUKI ESTEEM

SUZUKI GRAND VITARA

SUZUKI GRAND VITARA

SUZUKI SIDE KICk

SUZUKI BALENO NEXT-G

SUZUKI GRAND VITARA JLX

SUZUKIGRANDVITARAJLX(MT),

SUZUKI ESTEEM,Thn'94,Wrn Biru,Kondisi Bagus, Baru Ganti Ban Dunlop,Harga 36,5 Jt / NEGO. Hub : 0853 7076 3719

TYPE JLX,Thn 2006, A/T,Wrn Hitam, AC, PW,CL,PS,RT,Kondisi Mulus, Harga 162 Jt/NEGO. Hub : 0811 634 364.

Thn'93,W.Abu2,PS,PW,EM,CL,ALARM, DVD,TV,Sound,VelgTeardrop,Built-Up, Jok/DoortrimMbtech,BKMdn(Maret2014), TinggalPakai.Hub:082167898181.

thn'96,wrn hitam,AC,Tape,Velg racing, ban Radial. hub: 0812 6590 0956

Thn’2005, Wrna Hitam Metalic,Pajak Hidup,AC,TV, Audio JVC 1 Set, Mulus, Ex. Cwek, Hrga Rp.98 Jt/ Nego. Hub : 0823 6009 0194

thn'07, W. Hitam, AC /PW /CL / RT / VR. Hub : 6189 4982 /

Thn'07,Wrna Silver,AC/PW/CL/CD Player/ Pajak Des 2013,Pemilik Langsung,Hrga 160 Jt/Nego. Hub : 0813 7041 2654

SUZUKI ESTEEM Thn'93,1300 cc, Wrna Biru,Ban Velg Baru, Mobil Mulus & Terawat, AC, TV, PS, PW, Harga Rp 36 Jt/NEGO. Hub : 0813 9799 9005 / 0852 6120 4000.

Second, Thn'2006,Warna Hitam,Plat BM, Harga Rp.80 Jt/Nego,Type Lengkap,(TP). Hub : 0813 4780 5888

SUZUKI KATANA GX

TOYOTA KIJANG

TOYOTAGREATCOROLLA

TOTOTAAVANZATYPEG

YARISTYPEE

AVANZA Type G VVTi

TOYOTACOROLLAALL NEW

TOYOTA ALPHARD

Thn'2002, Warna Putih,AC,PS,RT, Plat BK. Hub : 0823 6077 9778 / 0812 6067 730

Tahun'2002,Warna Silver, Mobil Mulus,Siap Pakai, Hub: 77 453 768

Thn'92, Wrn Hitam Matic, Bill Up, Tape, AC, Spion Elektrik,Power Penom Stir Momo, Original, Ban CD,Velg Racing, Hrga NEGO. Hub: 0853 7387 3458

Thn 2010, KM Rendah,Jarang Pakai, Mulus, Dan Terawat, AC+TAPE,Plat BK Medan Asli. Hub : RIZAL 0823 6153 9995 (Maaf TP)

OverKreditKembaliDP, Matic, Thn' 2006, Wrn Silver,Mulus,BKMedan, SudahBayar13xsisa 23xangs. 2,9jt/bln,MobilOriginal, AsuransiAll Risk.HrgaNEGO.Hub:061-76336170

Thn 2007,Wrn Silver Met Tangan Pertama,Harga Rp 120 Jt/ NEGO,Kondisi Bagus.Hub : 0853 7259 2722 / 0877 6604 0376

Thn'96, Wrn Hijau Met,Mobil Mulus,Bodi Kaleng,Pemilik Lgsg Hrga Rp 62jt.Alamat Sei Siguti No.16,Mdn. Hub: 0813 9688 818

Type G, Thn '09, Wrna Biru Tua, AT, Kondisi Mulus, Hrga 630JT/ NEGO, Hub 061- 7777 9199

TOYOTA STARLET KAPSUL

TOYOTA AVANZA

TOYOTAALTIS

TOYOTAKIJANGKRISTA

TOYOTAKIJANGRANGGA

TOYOTACOROLLATWIN CAM

TOYOTA COROLLA

TOYOTA AVANZA Type S

2011 - 05 / Sudah Ada Model Box Aluminium, Kondisi Siap Pakai, Harga Nego, Hub 0852 1345 8008

TYPE G, Wrna Hitam, Pjk Pnjg, Kondisi Mulus, KM ±35rb, AC,CL,RT,PW,PS, Hrga 152Jt/ Nego Hub 0852 7776 3285

Thn’02,SilverMet,BKAsliMdn, Manual,VR,Full Sound,Hrg135JtNEGO. Hub:JLSYAILENDRA N034, Hp:082370271616.(PEMILIKLGSG)

Diesel, Wrna Hitam Met, Thn ’03, Milik Pribadi, Hrga 165Jt, Hub 0815 3313 9191 / 0819 3421 9191

Thn'97,W.Merah Maroon, Body Mls,Sgt Terawat, PS,PW,DB,AC Dingin, CL,Jok Kulit, TV,DVD,USB Player,Mesin Sht, Ban 90%,Plat B,Bisa Bantu Mutasi. Hub : 0853 7365 2819 / 0821 1164 3852

Thn'1991, Wrn Abu-Abu Tua,BK Pajak Panjang,BU. Hub:081361138268

ALL NEW TWINCAM efi 1,8, Thn 2001, Wrn Hijau Lumut,AC/TAPE,Kondisi Bagus Sekali, Tidak Kecewa,Berminat Hub : 0812 8890 0127.

Thn'2008,Wrn Silver Met,Manual, Kondisi OK,Hrga NEGO. Hub: 7504 7777

TOYOTAFORTUNER TYPE G

TOYOTAKIJANGCOMANDOLONG

TOYOTA FORTUNER

TOYOTA HARDTOP

TOYOTACOROLLAALL NEW

TOYOTACAMRY

TOYOTA STARLET

TOYOTA COROLLA

TOYOTAYARIS

Diesel, MT, Thn ’08, Wrna Hitam, Ban Cangkul, Kondisi Sehat, Pjk Pjng, Hrga Nego,Hub08116002547

Thn'89 Rombak 93, Biru Met,AC Double Blower,Mesin Sehat,Tape, Velg,Ban Baru,Cantik,Siap Pakai, Puas. Hub : 0813 6104 5505

TypeG, WarnaPutih, Diesel,Manual,Tahun 2011Akhir, PakaiSendiri, Lengkap,Harga NEGO. Hub:081370099251

Thn'83,Merah,Tape,AC,BanBaru,Velg 31,Pjk Panjang,Kondisi Bagus,Siap Pakai, Hub:Jl SETIAJADI NO 21 KARAKATAU.

Thn'96, Wrna Beige,BatreBaru,Masih Orisinil, Mulus Dan Terawat, Hrga 70 jt. Hub:RISDIANTOHp.08126040764

2.4G,MT,WrnaGold,Thn'04,1Tangan,BK MedanAsli,KondisiMulus,Terawat,Hrga 160JT/NEGOHub081362266800

Thn'88,WrnaMerahMaron,Interior-ExteriorOriginal, AC,DVD,MP3,TV,PW,CL,RemoteHrga38JT/Nego Tipis,Hub.082370060019MaafTP(PeminatSerius)

thn'78,original, AC, CD, Pajak panjang, merah met, sangat mulus,mesin terawat. hub: 0819 34200 299/ 0819 6079 765

Type S, AT, Wrna Biru, Thn '06, Kondisi Mobil Rapi dan Sehat, Hrga 110JT Cash & Kredit, Hub 0811 602 595

TOYOTATWINCAM Wrna Biru, Tahun '88. Kondisi Mulus, Radio Tape, Velg Racing. No. Pol. D 1875 CJ. Hrga 40Jt/ Nego. Hub 0813 1933 1777

Thn'83,Asli,Tangan Ke Dua Dari Baru, Wrn Biru,Ban 35 Mudzila, Velg, Challenger,AC Dingin, Tape,PS.Hub : 0813 6217 0000 / 0852 6477 0000

Thn’95,SilverLengkap,AC,Audio,BPKB 1namadaribaru,JokMasihBawaanSmua DariBaru,Terawat,BKDuaAngkaAsli Mdn,MulusSiapPkai.Hub:081260783800

TOYOTADYNA

HARTOP DIESEL

TOYOTA LANDCRUISER. PRADO TX

TOYOTAFORTUNER

TOYOTAKIJANGLGX

HARTOP

TOYOTAHILUX

AVANZA THN’2004

TOYOTAINNOVATYPE G

Thn’2009,wrna hitam,bensin. hub:0812 6082 2364

Tahun2013,WarnaHitam, TanganPertama, Diesel, Matic,VNTTurbo, HargaRp375Jt/ NEGO. Hub:085260140150/081370404000.

Thn ’03, Wrna Kuning Silver Met, Bensin, 1.8 cc, Pajak Masih Panjang Bulan Feb 2014, Hrga Rp.137 Jt. Hub : 0813 1488 8573

Thn'82,DIESEL ASLI,V COBRA, Ban Savero 33 Extrem,AC Dingin,Pajak Panjang, Siap Pakai. Hub : 0856 6533 700

Diesel,Thn’00, Wrna Hijau, Met,Double Cabin, Double Gerdang,AC,Tape Aktif, Turbo,Mesin Sehat,Hrga 145 Jt/Nego. Hub: 0813 7560 0037

Wrna Hijau Met,M/T, Jok Kulit,AC Dingin,Mulus, Harga Rp 110jt NEGO. Hub: 0812 6060 3946

Bensin,Thn'2006, Wrna Hitam,Kondisi Mulus 99%,Dijual Rp.145 Jt/Nego. Hub : 085362856868

FORD EVEREST

TOYOTAVIOS

TOYOTAFORTUNER2.7GMatic

Toyota Vios Limo

TOYOTAAVANZAVELOZ

TOYOTAAVANZA

TOYOTA INNOVA

KIJANG KAPSUL LGX

Thn’2006,W.Silver Met, Bisa Bantu Kredit, Hub: 0812 7340 0539 / 0819 642 007

thn '05, MT, Wrna Hitam, Mulus, Velg Standard Jazz, PW, CL, Parking Sensor, Angel Eyes HID, CD Double Din, Hub 0812 6210 0683/ 0812 6480 9007, Hrga 85Jt/Nego

KIJANG KAPSUL LX 1.8

Thn’2004,Wrna Gold Silver, Kondisi Mulus,1 Tangan,Hrga Rp 145jt / NEGO Hub: 0812 6051 1145

Thn’08Matic,WrnHitam, KM50.xxx,a/nProf.Dr Barus,Jl.TriDarmaNo.26,KampusUSU,Hrg Rp145jt/NEGO Hub:08126530639

Thn’2012, A/T,Wrn Silver,Hrg Rp 174jt, A/N Sendiri. Hub: 0812 605 4080

Thn'2011, Abu2/Hitam Metalik,Masih Satu Tangan, Harga Rp. 136 Juta/Bisa Nego Hub : 081376768696 / 081397655488

Bensin Thn'2002, Wrn Merah Met,Mulus,Mobil Ori,1 Tgn, BK Medan,Hrga Rp 85jt / NEGOHub: 0812 642 4995

Type E 2.0, Wrna Hitam Metalic, Tahun 2005,Bensin. Contact person : Arif Hp.0822 7681 7007

Tahun 2004. Wrna Black Mikha. Di Pakai Sendiri. Minat hub. 081370099251 atau 085275890107

TOYOTAINNOVAG

TOYOTACORONA2000

TOYOTA GRAND EXTRA

Matic, Diesel, Thn'09,GreyMet,BKMdnAsli Pilihan, 1TgnDriBru,90%Ori,CatSprtiBru, A/nSendiri,Lkp,AssAllRisk,Khusus PemakaiYgSerius,Hub:085260443696

Tahun 1980 Kondisi Baik,Pajak Baru, Hrga Rp 16 juta / NEGO. Contact 0813 9772 6006 Alamat kabanjahe

Thn'1995 Wrn Merah Maroon, Originil, AC, Tape,TV, Harga Rp 67jt / NEGO. Hub: 0853 7269 8079

TOYOTASUPER KIJANG G LONG Thn'1993,Wrna Abu-abu Gelap, PS, CL, AC, Tape, Velg Racing, Harga Rp 60jt / NEGO. Hub: 0813 9718 9358

TOYOTA CORONA ABSOLUTE 2.0 Tahun1994,WrnSilver,Pribadi,PajakPanjang, PW,PS,CL,Alarm,ACdingin,BR,JokAsli. Buka hargaRp.50jtbisanego.Hub.081260511518

KIJANG INNOVA Thn'2011, Wrna Hitam,BBM Bensin, Tangan Pertama, Plat BK, Original, Dan KM Hanya 50rb Hub: 0812 6349 222

KIA PICANTO

KIA CARNIVAL Diesel

W. Biru, Thn 2005, AC/ PW/ CL/ RT/ VR, mulus, siap pakai, Harga Nego. Hub : 0813 7019 2255

Thn'01,Wrna Hitam,Matic, Kondisi Siap Pakai,Harga 60 Jt/Nego. Hub : 0813 9770 3303 / 0852 6273 2859


Turn static files into dynamic content formats.

Create a flipbook
Issuu converts static files into: digital portfolios, online yearbooks, online catalogs, digital photo albums and more. Sign up and create your flipbook.