Epaper Harian Andalas 20 agustus 2019

Page 1

HARIAN

andalas L U G A S

Selasa, 20 Agustus 2019

D A N

C E R D A S

No: 23983/Tahun XIV | E-Mail:andalas.redaksi@gmail.com | Harga Eceran Rp3.500

foto|sindonews

Eko Setiawan Nurhuda, ditembak Direktorat Reserse Narkoba Polda Sumut karena menyelundupkan 1,9 kg sabu-sabu.

Bawa Sabu 1,9 Kg, Warga Batu Bara Ditembak Medan-andalas Eko Setiawan Nurhuda (33), warga Jalan Tanjung Gading, Desa Sipare-pare, Kecamatan Sei Suka, Kabupaten Batu Bara, Sumatera Utara (Sumut), terpaksa dilumpuhkan dengan timah panas di bagian kakinya. Pasalnya, Eko berusaha kabur dan

melakukan perlawanan saat polisi menangkapnya. Saat itu, tersangka didapati petugas Direktorat (Dit) Reserse Narkoba Polda Sumut membawa narkotika jenis sabu-sabu sebanyak 1,9 Kg. Direktur Reserse Nar• LANJUT KE HAL. 15

Puluhan mahasiswa asal Papua saat menggelar demo di gedung DPRDSU, Jalan Imam Bonjol Medan.

Tuntut Diskriminasi Dihentikan

Mahasiswa Papua Demo di Medan Medan-andalas Puluhan mahasiswa asal Papua yang menimba ilmu di Kota Medan menggelar aksi demo di depan gedung Dewan Perwakilan Rakyat Daerah (DPRD) Sumatera Utara (Sumut), Jalan Imam Bonjol Medan, Senin (19/8). Mereka menuntut tindakan diskriminasi dan rasisme terhadap orang Papua dihentikan dan meminta Kapolri dan Pemko Surabaya mengusut kejadian penge-

Unik Tapi Nyata andalas|ist

Rektor USU Prof Dr Runtung Sitepu SH MHum (kanan) menerima penghargaan rekor MURI dari Senior Manager MURI Awan Rahargo, di Stadion Mini USU, Senin (19/8).

Ribuan Mahasiswa Baru USU Cetak Rekor MURI Seorang kakek berusia 83 tahun, Sudirgo, menikahi gadis berusia 27 tahun di Kabupaten Tegal. Keduanya melangsungkan pernikahan pada Minggu (18/8) lalu. Adalah Nuraeni, gadis warga Jatilaba,

Kecamatan Margasari yang dinikahi oleh Sudirgo. Proses pernikahan digelar di rumah Sudirgo di RT 3 RW 5 Desa Pagerbarang, Kecamatan Pagerbarang. • LANJUT KE HAL. 15

Medan-andalas Ribuan mahasiswa baru Universitas Sumateraa Utara (USU) mencetak rekor baru Museum Rekor Dunia Indonesia (MURI) di Stadion Mini USU, Senin (19/8). Rekor tersebut untuk senam ahooi dengan peserta terbanyak mengenakan sortali. Rekor MURI tercipta dalam kegiatan puncak acara

Pengenalan Kehidupan Kampus Mahasiswa Baru (PKKMB) 2019. Dalam kesempatan tersebut, 9.231 mahasiswa baru melakukan formasi senam ahooi menggunakan sortali. Seusai mencetak rekor senam ahooi terbanyak menggunakan sortali, Rektor USU Prof Runtung Sitepu kemudian menerima sertifikat dari

Senior Manager MURI Awan Rahargo. Hadir dalam kesempatan itu, Kepala BNN RI Komjen Pol Heru Winarko, para wakil rektor, dan dekan di lingkungan USU, serta pejabat sipil dan militer Sumatera Utara. Rektor USU Prof Runtung mengatakan, PKKMB meru• LANJUT KE HAL. 15

Mahasiswa PNL Rancang Perangkat Pengendali Senapan Mahasiswa Politeknik Negeri Lhokseumawe (PNL) Ririn Efendi atau yang kerap disapa Efendi Tiro berhasil merancang dan membuat suatu perangkat pengendali gerakan senapan dari jarak jauh secara wireless berbasis mikrokontroller.

P

andalas|mulyadi

Ririn Efendi memperlihatkan inovasinya berupa perangkat pengendali gerakan senapan dari jarak jauh secara wireless berbasis mikrokontroller.

Menteri Hukum dan HAM Yasonna Laoly, selaku Ketua Panitia Nasional didampingi Wakil Gubernur (Wagub) Sumatera Utara (Sumut) Musa Rajekshah meninjau lokasi event yang gelaran puncaknya 14 September • LANJUT KE HAL. 15

UAS: Ceramah Saya Itu untuk Internal

• LANJUT KE HAL. 15

foto|detik.com

Yasonna: Persiapan Sail Nias Rampung 90 Persen Nias Selatan – andalas Perhelatan Sail Nias 2019 tinggal menghitung hari. Berbagai persiapan pun dilakukan panitia untuk menyukseskan event bertaraf internasional ini. Bahkan, kini persiapannya sudah mencapai 90 persen. Hal itu terungkap ketika

pungan asrama mahasiswa Papua. Hal itu disampaikan massa menanggapi aksi penge-

Kakek 83 Tahun Ini Nikahi Gadis 27 Tahun

andalas|ist

Menteri Hukum dan HAM Yasonna Laoly selaku Ketua Panitia Nasional didampingi Wagub Sumut Musa Rajekshah saat meninjau lokasi event Sail Nias 2019, di Nias Selatan.

erangkat rancangan Efendi Tiro ini dapat menggerakkan senapan 180 derajat arah horizontal dan 60 derajat vertikal, serta dapat mengontrol gerakan pelatuk senapan untuk melakukan tembakan menggunakan joystick dan bantuan perangkat android untuk memonitor sasaran tembak. Direktur PNL Rizal Syahyadi, ST MEng Sc melalui Ketua Jurusan

Teknik Elektro Zamzami, ST, MEng, Senin (19/8) mengatakan, karya yang dibuat oleh Ririn Efendi merupakan tugas akhir yang disusun sebagai salah satu syarat untuk menyelesaikan studi di PNL. “Ide dasarnya berawal dari Efendi yang punya hobi berpetualang ke pedalaman hutan dan pegunungan, serta sering membawa senapan angin untuk berburu. Muncul ide untuk membuat perangkat pengendali

gerakan dan penembak senapan, untuk mengurangi kesalahan sasaran tembak akibat gerakan dan posisi tubuh yang tidak seimbang saat membidik sasaran,” ungkap Rizal. Ia menyebutkan, sistem yang dirancang mampu mengendalikan gerakan senapan pada jarak maksimum hingga 1 km dan efektef pada jarak 800 m. Pengendali senapan yang • LANJUT KE HAL. 15

Jakarta – andalas Ustaz Abdul Somad (UAS) dilaporkan ke polisi oleh sejumlah pihak yang merasa dirugikan atas ceramahnya karena dianggap mengandung unsur penodaan agama. Dalam ceramahnya, UAS menyinggung soal salib dan jin kafir. UAS mengaku sudah mengetahui adanya laporan terhadap dirinya. Adapun

laporan terhadap UAS dilayangkan ke Polda Nusa Tenggara Timur (NTT), ke Bareskrim Polri, serta Polda Metro Jaya. UAS pun menjelaskan tiga poin terkait ceramahnya tersebut. Pertama, kata UAS, menjelaskan hal tersebut dalam konteks menjawab pertanyaan jamaah pengajian, • LANJUT KE HAL. 15

KURS RUPIAH TERHADAP MATA UANG ASING SENIN, 19 AGUSTUS 2019 Mata Uang Jual Beli AUD 9.674 9.575 CNY 2.028 2.008 EUR 15.832 15.669 GBP 17.341 17.167 HKD 1.819 1.801

Mata Uang Jual Beli 133 JPY 134 MYR 3.424 3.387 SGD 10.475 10.195 USD 14.274 14.132 Sumber: BANK INDONESIA


SAMBUNGAN

Selasa 20 Agustus 2019

Sumut Sodorkan 3 Nama Kandidat Sekjen PKB Jakarta – andalas Partai Kebangkitan Bangsa (PKB) akan menggelar Muktamar di Nusa Dua, Bali pada Selasa 20 Agustus 2019 hingga Kamis 22 Agustus 2019. Dalam Muktamar tersebut, nama Muhaimin Iskandar atau Cak Imin berpeluang kuat untuk kembali terpilih sebagai ketua umum (ketum). Selain posisi ketua umum, Muktamar juga akan menyusun struktural baru Dewan Pimpinan Pusat (DPP) PKB

Periode 2019-2024. Dan jabatan strategis yang menjadi sorotan adalah posisi Sekretaris Jenderal (Sekjen) yang saat ini dipegang Hanif Dhakiri. Sejumlah Dewan Pimpinan Wilayah (DPW) pun menyodorkan beberapa nama untuk menggantikan posisi Hanif, salah satunya DPW PKB Sumatera Utara (Sumut) menawarkan nama-nama potensial untuk menduduki posisi sekjen pada kepengurusan pusat PKB periode lima tahun

ke depan. Ketiga nama tersebut yakni Anggota Komisi VI DPR RI Lukmanul Khakim, anggota Komisi III DPR Jazilul Fawaid, dan Ketua DPP PKB Ida Fauziyah. “Di posisi sekjen kami mengusulkan tiga nama tersebut. Saya rasa nama yang kami usulkan salah satunya layak menjadi sekjen untuk memperkuat posisi Pak Muhaimin kembali memimpin PKB di periode 2019-2024,” ujar Ketua DPW Sumatera Utara, Ance Selian, Senin (19/8).(OKZ)

harian andalas | Hal.

UAS: CERAMAH SAYA ITU UNTUK INTERNAL .................... • DARI HALAMAN. 1 bukan karena dibuat-dibuat oleh dirinya sendiri. Menurut UAS, ini yang harus dipahami dengan baik. "Yang kedua, itu pengajian di dalam masjid tertutup, bukan di stadion, bukan di lapangan sepakbola, bukan di TV, tapi untuk internal umat Islam untuk menjelaskan pertanyaan tentang patung dan tentang kedudukan Nabi Isa Alaihissalam. Untuk orang

Islam dalam Alquran dan Sunnah Nabi Shallallahu`alaihi Wa Sallam," ujarnya dalam sebuah video yang beredar di media sosial, Senin (19/8). Ketiga, sambung UAS, pengajian tersebut terjadi lebih dari tiga tahun lalu. Sebuah kajian subuh pada hari Sabtu di Masjid An-Nur Pekanbaru. Di mana, selepas pengajian selama satu jam akan dilanjutkan dengan sesi tanya jawab dengan jamaah. "Kenapa diviralkan seka-

RIBUAN MAHASISWA BARU USU CETAK REKOR MURI ....................... • DARI HALAMAN. 1 pakan ajang perkenalan bagi mahasiswa baru dengan civitas akademika USU. Kegiatan seperti ini digelar setiap tahunnya dengan konsep yang berbeda-beda membuat kegiatan ini dinanti-nanti oleh civitas akademika USU. “Salah satu hal yang mencuri perhatian pada PKKMB 2019 adalah adanya pemecahan rekor MURI senam ahooi dengan jumlah terbanyak menggunakan sortali,” katanya didampingi WR I USU Prof Rosmayati dan Kahumas USU Elvi Sumanti ST MHum. Pada bagian lain, Prof. Runtung mengatakan, tahun

2019 ini merupakan tahun penuh berkah bagi USU. “Tahun ini, tahun manis buat USU, sejumlah prestasi nasional telah ditorehkan,” tegasnya. Diantaranya, kata Prof Runtung, tahun 2019 ini USU masuk klaster I pemeringkatan Kemenristikdikti. ”USU berada di posisi 13 universitas terbaik secara nasional,” bebernya. Prestasi ini, tambahnya, penuh perjuangan dan proses panjang. Artinya, bukan perkerjaan mudah, melainkan melalui kerja keras seluruh civitas akademika USU. Begitu juga dalam peringkat yang dikeluarkan Webometrics, posisi USU juga masuk dalam jajaran elit.

Webometric adalah sebuah sistem yang memberikan penilaian terhadap seluruh universitas terbaik di dunia. “Webometric melakukan pemeringkatan terhadap puluhan ribu perguruan tinggi di seluruh dunia. Tahun ini USU masuk dalam jajaran elit yakni 10 besar nasional,” kata Prof Runtung. Dalam kontes penelitian dan publikasi ilmiah, sebut Prof Runtung, posisi USU juga sangat baik yakni berada di peringkat 4 terbaik di Indonesia. ”Kita berada di bawah UI, UGM, dan ITB,” ungkap Prof. Runtung. Dia mengatakan prestasi luar biasa ini, tentu tanggung jawab USU juga semakin berat.

“Civitas USU harus bekerjas keras mempertahankan dan meningkatkan penelitian agar prestasi ini tetap bisa dipertahankan, bahkan USU berkomitmen masuk jajaran elit PTN di Indonesia. Kita harus selalu optimisi, berbagai fasilitas untuk untuk mendukung itu kini tengah dipersiapkan termasuk mes bagi dosen asing yang nanti ingin mengajar di USU,” tegas mantan Dekan Fakultas Hukum USU ini. Jauhi Narkoba Sementara itu, Kepala Badan Naerkota Nasional (BNN) RI Komjen Pol Heru Winarko meminta kepada mahasiswa baru USU menjauhi

narkoba agar menjadi orang sukses di Indonesia. Sebab, masa depan bangsa ada di tangan mahasiswa. "Kalau mau jadi pemimpin yang sukses jauhi narkoba ," kata Heru Winarko di depan ribuan mahasiswa baru USU. Komjen Heru mengaku bangga melihat pemuda Indonesia bergabung bersama USU. "USU salah satu perguruan tinggi di Indonesia menjadi pilihan calon mahasiswa," ujarnya. Untuk itu, ia meminta mahasiswa semangat belajar dan tidak ada yang terkontaminasi dengan narkoba. "Kalian sudah bebas dari narkoba dan layak menjadi keluarga besar USU. Gak pakai narkoba wow keren, "tandasnya. (HAM)

YASONNA: PERSIAPAN SAIL NIAS RAMPUNG 90 PERSEN ....................... • DARI HALAMAN. 1 2019, untuk memastikan persiapan yang telah dilakukan. "Secara keseluruhan untuk kesiapan acara saya lihat sudah siap, jika dipersentasikan mencapai 90%, tinggal hal-hal kecil yang perlu kita perbaiki lagi seperti menambah umbulumbul di Bandar Udara Binaka," ujar Yasonna, usai meninjau sejumlah lokasi pelaksanaan Sail Nias 2019, Senin (19/8). Untuk melihat persiapan secara langsung, Yasonna bersama rombongan meninjau keadaan Pelabuhan Baru Teluk Dalam, Pantai Sorake dan lokasi bandar udara Silambo, yang nanti akan menjadi lokasi pendaratan Presiden RI Joko Widodo. "Acara tinggal menghitung hari, di Jakarta kita sudah lakukan rapat dengan panitia

pusat, persiapan pun sudah harus selesai dengan baik, tadi saya melihat masih ada beberapa jalan yang berlobang itu harus segera dirapikan, dan keberadaan event ini berhasil atau tidaknya tergantung dari antusiasme warga dalam menyambut para turis yang nanti hadir," ucap Yasonna, saat memimpin rapat di Kantor Bupati Nias Selatan, Jalan Arah Sorake Km 5, Teluk Dalam. Demi kenyamanan para wisatawan, Pemerintah Pusat melalui Kementerian Perhubungan (Kemenhub) telah menyiapkan 31 unit bus yang akan beroperasi selama berlangsungnya Sail Nias 2019, dimana 20 bus akan beroperasi di Nias Selatan dan sisanya akan mengantarkan para tetamu yang berada di Gunung Sitoli. Juga disiapkan 6 kapal tambahan untuk membawa penumpang dari Sibolga

Menuju Kepulauan Nias. Yasonna pun berpesan pada masyarakat di Kepulauan Nias agar mendukung suksesnya acara tersebut. "Masyarakat agar tertib dan ramai, setidaknya masyarakat mau berkorban, misalnya mau menggunakan rumahnya sebagai penginapan yang layak, bila seluruh penginapan telah penuh, paling tidak buat masyarakat di sini merasa memiliki acara ini," harap Yasonna. Untuk mewujudkan Nias Menuju Gerbang Destinasi Wisata Bahari Dunia, juga diadakan beberapa kegiatan seperti Lomba Surfing kelas dunia QS 3000. Sail Nias 2019 akan berlangsung di 5 kabupaten/kota Kepulauan Nias, di mana selama tiga bulan, akan ada 18 rangkaian kegiatan. Menurut Yasona, nantinya Presiden Joko Widodo juga akan mengunjungi beberapa

tempat, salah satunya Desa Adat Bawomataluo, Kecamatan Fanayama Nias Selatan. "Rencananya di sana beliau akan diberi gelar kebesaran adat," ucap Yasonna. Untuk menampung jumlah wisatawan, Pemerintah Kabupaten Nias Selatan telah menyiapkan 36 hotel, dimana 10 hotel terletak di Teluk Dalam dengan jumlah kamar sebanyak 156 kamar, lalu ada 26 hotel dan homestay yang berada di Pantai Soreke dengan kapasitas kamar 100 kamar. Untuk meningkatkan jumlah pengunjung, Wakil Gubernur Sumut Musa Rajekshah pun berencana untuk meningkatkan promosi Sail Nias 2019. "Saya ucapakan terima kasih kepada Pemerintah Pusat yang telah mempercayakan Sumut sebagai tuan rumah ajang Sail di Nias, karena kami yakin dengan keberlangsung-

an acara ini akan meningkatkan pendapatan masyarakat khususnya yang berada di Kepulauan Nias, untuk itu untuk meningkatkan jumlah wisatawan kami akan koordinasikan kepada 33 kabupaten/kota se-Sumut untuk turut mempromosikan Sail Nias 2019 ini," ujar Musa Rajekshah. Wagub juga berharap apa yang telah dibangun di Nias ini bisa berkelanjutan, dan bangunan fisik yang telah dibangun bisa dirawat oleh pemerintah kabupaten/kota. Wagub pun turut ditemani Asisten Pemerintahan Jumsadi Damanik, Kepala Dinas Perhubungan Provinsi Sumut Abdul Haris Lubis, Kepala Dinas Pariwisata Sumut Ria Novida Telaumbanua, Walikota Gunung Sitoli Lakhomizaro Zebua dan Bupati Nias Selatan Hilarius Duha. (RED/REL)

MAHASISWA PAPUA DEMO DI MEDAN .................................................... • DARI HALAMAN. 1 pungan terhadap asrama mahasiswa Papua di Surabaya yang dilakukan aparat kepolisian dan ormas baru-baru ini. Tindakan tersebut dinilai bentuk kesewenang-wenangan dan diskriminasi terhadap warga Papua, bahkan ada ujaran bernada rasisme saat kejadian tersebut. Domiel Wandik Purba, koordinator aksi mengatakan, warga Papua hingga saat ini terus mendapat diskriminasi dan rasisme. Ia juga menyinggung adanya nyanyiannyaniyan “usir Papua” dalam aksi pengepungan tersebut. “Kalau mau mengusir orang Papua, kami dengan senang hati siap pulang, tapi dengan catatan, yang bukan orang Papua di sana (Papua) juga harus balik. Kita mahasiswa Papua baru ini ke luar ke kota studi, sedangkan orang Surabaya dari program transmigrasi puluhan tahun lalu, kami menampung mereka hingga mereka sekarang mendapat kekayaan,” ujarnya. Ia menyayangkan aksi pengepungan terhadap asrama mahasiswa Papua di Surabaya tersebut menutup ruang demokrasi mahasiswa Papua hingga aksi rasisme terhadap kelompok mahasiswa Papua. “Polri dan Pemko Surabaya harus bertanggungjawab dengan tindakan sewenangwengan pengepungan asrama mahasiswa Papua. Indonesia gagal karena sudah 74 tahun tidak berhasil menghentikan diskriminasi dan rasisme terhadap warga Papua. Kami merasa bagian dari republik ini tapi dengan adanya beberapa kejadian seperti di Surabaya dan Malang, kami merasa kami buka lagi bagian dari

republik ini,” ujarnya. Orator lainnya menyampaikan, untuk permasalahan ini, seluruh pihak harus berbicara bersama-sama. Jangan sampai masyarakat sipil menjadi korban. “Kalau kami dibedabedakan, berikan kami kebebasan. 74 tahun Indonesia berdiri tapi tidak mampu membunuh virus rasisme,” ujarnya. Pihaknya juga menuntut Presiden Joko Widodo untuk melihat persoalan yang dihadap Papua dengan mata dan hati, banyaknya kasus pelanggaran HAM terjadi di Papua, namun tidak pernah terselesaikan. “Selesaikan masalah perjuangan kemerdekaan Papua Barat, sudah banyak korban,” katanya membacakan tuntutan. Aksi mahasiswa tersebut diterima anggota DPRD Sumut Brilian Moktar. Ia mengapresiasi aksi damai yang dilakukan mahasiswa Papua tersebut. Ia berjanji akan menyampaikan tuntutan para mahasiswa itu ke Istana Negara, Polri, Mabes TNI dan pihak terkait lainnya. Ia juga meminta para mahasiswa untuk menjaga kondusifitas bangsa. “Kalau ada oknum yang melakukan diskriminasi atau rasisme, laporkan. Kita minta kasus yang terjadi di Surabaya agar ditindaklanjuti, Pak Kapolri harus mengawasi pelaksanaan penegakan hukum. Tidak boleh sampai terjadi pengepungan itu,” katanya. Brilian juga meminta agar para mahasiswa Papua yang sedang berkuliah di Medan dan kota-kota studi lainnya di Indonesia, tidak pulang ke Papua sebelum menyelesaikan studinya dan kembali ke daerah maupun menetap di kota studi untuk bersama membangun negara.

Pengepungan Asrama Sebelumnya, Surya Anta, Juru Bicara dari Front Rakyat Indonesia untuk West Papua (FRI-WP) membeberkan kronologi pengepungan asrama mahasiswa Papua di Surabaya, Jawa Timur, yang terjadi pada Jumat (16/8) lalu. Surya menyebut kejadian berlangsung mulai pukul 16.00 WIB. Pengepungan dilakukan oleh aparat dan beberapa kelompok, termasuk organisasi massa (ormas). “Saat itu mahasiswa sedang berkumpul di Asrama Kamasan, Surabaya, dan dikepung aparat. Saya nggak tahu tepatnya apakah TNI atau Polri, namun kemudian ada penyerangan dari ormas,” ucap Surya. Pengepungan dan penyerangan ini dipicu oleh perusakan Bendera Pusaka yang ada di depan Asrama. Aparat menduga perusakan ini dilakukan oleh oknum mahasiswa yang ada di asrama. Surya sangat menyayangkan pengepungan dan penyerangan tersebut karena aparat tidak melakukan investigasi terkait dengan perusakan Bendera Pusaka. Dia juga menyayangkan aparat yang membiarkan Ormas melakukan penyerangan. “Terlebih, bukannya mengamankan setelah ada penyerangan, tapi malah menembakkan gas air mata,” ucap Surya. Selain itu, Surya juga menyebut ada beberapa kali makian dengan tendensi rasis kepada para mahasiswa Papua. Semalaman, 43 mahasiswa Papua diberitakan terjebak di dalam asrama tanpa bisa makan dan minum. Keesokan harinya, pada Sabtu (17/8), para mahasiswa ini diangkut ke

15

Polrestabes Surabaya untuk diperiksa oleh Polisi. Pada Minggu (18/8) dini hari, para mahasiswa ini kemudian dipulangkan. Sementara itu, Wali Kota Surabaya Tri Rismaharini (Risma) meminta maaf bila ada kesalahpahaman terkait kejadian di asrama mahasiswa Papua. Dia menyesalkan adanya kejadian tersebut. "Saya pikir itu tidak perlu saya, sekali lagi kalau memang itu ada kesalahan di kami di Surabaya, saya mohon maaf, tapi tidak benar kalau kami dengan sengaja mengusir, tidak ada itu," kata Risma di kantor DPP PDIP, Jl Diponegoro, Jakarta Pusat, Senin (19/8). Risma pun menepis isu mahasiswa Papua diusir dari Surabaya. Risma menyebut masyarakat Papua sangat diterima di Surabaya. "Kalau disampaikan ada anak Papua diusir di Surabaya itu tidak betul, Kabag Humas saya dari Papua, dia ada di bawah, jadi itu dari Papua dan beberapa camat dan pejabat saya juga dari Papua, jadi itu tidak betul," kata Risma. Risma menegaskan tidak benar ada isu pengusiran mahasiswa Papua, sebab jika benar pastinya pejabat di jajajarannya akan diusir terlebih dahulu. Risma memastikan masyarakat Papua diterima dengan baik di Surabaya seperti halnya dia selalu melibatkan warga Papua di acara Pemkot Surabaya. Terpisah, Kapolri Jenderal Tito Karnavian meminta masyarakat tetap tenang terkait perkembangan rusuh di Manokwari, Papua Barat. Kapolri mengimbau masyarakat agar saling menghormati dan memperlakukan orang lain dengan baik.

"Kepada warga di luar Papua seperti di Jawa Timur, Jawa Tengah, Jawa Barat, perlakukan saudara-saudara kita Papua bagian dari anak bangsa. Jadi saya pikir komunikasi perlu dijalin masyarakat, jangan terpancing, baik di Papua dan di luar Papua, jangan mau diadu domba," kata Tito di Surabaya, Jatim, Senin (19/8). Dari laporan yang diterima Kapolri, unjuk rasa di Manokwari yang berujung kerusuhan dipicu insiden terhadap mahasiswa Papua di Malang dan Surabaya. Unjuk rasa juga kini dilakukan massa di Jayapura. "Di trigger adanya kejadian di Jawa Timur, khususnya di Surabaya dan Malang. Ini kita sesalkan kejadian seperti ini tidak perlu terjadi karena selama ini masyarakat atau adik-adik kita dari Papua sudah lama bersekolah mengejar ilmu pengetahuan di Jawa Timur, Jawa Tengah, tidak ada masalah," sambung Tito. Simpang siur informasi serta menyebarnya hoax pasca-insiden di Jatim disebut Tito membuat ada pihak yang terusik. "Di trigger kesimpangsiuran informasi, kesalahpahaman, dan membuat kata-kata kurang nyaman sehingga saudara-saudara kita di Papua merasa terusik dan ada pihakpihak yang mengembangkan informasi itu untuk kepentingan sendiri," kata Tito. Rusuh di Manokwari bermula dari unjuk rasa massa yang memblokade jalan-jalan. Massa juga membakar kantor DPRD dan merusak eks bangunan kantor Gubernur Papua Barat. Tiga polisi terluka terkena lemparan batu saat berupaya bernegosiasi dengan massa di Manokwari. (UJ/CNNI/DTC)

rang? Kenapa dituntut sekarang? Saya serahkan kepada Allah SWT. Sebagai warga yang baik, saya tidak akan lari, saya tidak akan mengadu, saya tidak akan takut, karena saya tidak pernah merasa salah," tuturnya. UAS memastikan, isi ceramah yang disampaikan itu sama sekali tidak ada keinginan untuk merusak persatuan dan kesatuan bangsa. LAMR Siap Dampingi UAS Sementara itu, Lembaga Adat Melayu Riau (LAMR) siap memberikan bantuan hukum ke Ustaz Abdul Somad Batubara (UAS) yang dipolisikan sejumlah pihak terkait video salib. Bantuan itu diberikan karena UAS punya gelar adat kehormatan melayu. "LAM Riau tetap mendampingi UAS, apa lagi berkaitan dengan kasus yang dituduhkan kepadanya baru-baru ini. Pasalnya, selain pengurus LAMR, UAS menyandang gelar adat kehormatan Melayu Riau, Datuk Seri Ulama Setia Negara," kata Ketua Umum Majelis Kerapatan Adat (MKA) LAMR , Datuk Seri Al Azhar, dalam siaran persnya, Senin (19/8). Dalam hal ini, lanjut Al Azhar, lembaga adat memiliki organisasi Lembaga Bantuan Hukum (LBH) yang siap sedia medampingi UAS dalam persoalan hukum. Menurutnya, Datuk Seri Abdul Somad, telah mengklarifikasi terhadap tuduhan yang ditujukan kepadanya. Materi yang dipermasalahkan terjadi 3 tahun lalu dan dibentangkan secara eksklusif. "Atas dasar itu, kami justru mempertanyakan mengapa baru sekarang materi ceramah UAS dipermasalahkan setelah 3 tahun terjadi, apa lagi ceramah itu bersifat eksklusif, tertutup," kata Al Azhar. Walau LAMR memiliki LBH, namun menurut Al Azhar, pihaknya belum menentukan siapa pengacara yang akan mendampingi dalam proses hukum nanti.

"Kita punya lembaga hukum yang siap membantu. Namun kita belum menunjukkan siapa pengacaranya. Saat ini LAMR yang melakukan pendampingan terhadap UAS," kata Al Azhar saat dikonfirmasi terpisah. Ketua Dewan Pimpinan Harian (DPH) LAMR, Datuk Seri Syahril Abubakar menambahkan, pihaknya menduga ada kepentingan lain di balik mempersalahkan ceramah UAS. "Tapi kami yakin, berbagai pihak masih memiliki niat baik agar masalah ini tidak merusak hubungan harmonis anak bangsa, sehingga bisa diselesaikan secara baik," kata Syahril. Banyak tanggapan dukungan maupun hujatan atas video yang sebenarnya sudah lama namun diunggah kembali. Bahkan, Sekretaris Lembaga Hikmah dan Kebijakan Publik PP Muhammadiyah, Abdul Rohim Ghazali menyebut UAS dianggap melakukan penghinaan simbol agama. Namun, tokoh Muhammadiyah di Riau memiliki pandangan berbeda. Ustadz Abdul Amin salah satu tokoh Muhammadiyah justru mempertanyakan siapa yang memvirakan video tersebut. "Apa yang diungkap oleh pimpinan Lembaga Hikmah dan Kebijakan Publik PP Muhamadiyah (tentang UAS) itu pendapat pribadi bukan sikap resmi Muhammadiyah," ujar Saidul tokoh Muhammadiyah Riau Senin (19/8). Terkait video cemarah UAS, Saidul mengatakan bahwa yang dilakukan dai kondang asal Asahan, Sumatera Utara itu merupakan kegiatan keagamaan yang digelar di tempat tertutup. Di mana, UAS menjawab salah satu simbol agama tertentu dari sudut pandang Islam yang ditanyakan salah satu jemaah. Video yang divirakan itu sudah tiga tahun lalu kejadiannya, tapi mengapa sekarang divirakan, tentu kita pertanyakan ini, apa motif, apa grand design.(OKZ/DTC)

BAWA SABU 1,9 KG, WARGA BATU BARA DITEMBAK ........ • DARI HALAMAN. 1 koba Polda Sumut, Kombes Pol Hendri Marpaung melalui Kasubdit I AKBP Fadris mengatakan, pelaku ditangkap di Jalan Acces Road Inalum, Kecamatan Medang Deras, Kelurahan Durian, Batu Bara pada Selasa (13/8) sekitar pukul 11.10 WIB. Adapun barang bukti yang diamankan dari Eko berupa sebuah tas kain di dalamnya terdapat dua bungkus kemasan teh cina warna merah berisi 1.916,7 gram atau 1,9 kg sabu. "Selain itu juga diamankan 1 unit sepeda motor Honda Vario merah, handphone (HP) Nokia kecil hitam, dan HP Asus hitam," terang Fadris ke-

pada wartawan, Senin (19/8). Disebutkan, penangkapan itu berawal dari informasi masyarakat dan petugas melakukan penyelidikan. "Kita langsung memetakan dan memastikan posisi pelaku, sebelum melakukan penangkapan," jelasnya. Barang bukti sabu tersebut ditemukan petugas dari tersangka. Namun, dia berusaha kabur ketika proses pengembangan sehingga ditembak di kaki kirinya. "Kemudian pelaku langsung dibawa ke rumah sakit terdekat. Tapi, saat ini pelaku dan barang bukti sudah kita amankan di Ditresnarkoba Polda Sumut untuk proses lebih lanjut," pungkasnya. (DA)

KAKEK 83 TAHUN INI NIKAHI GADIS 27 TAHUN ........ • DARI HALAMAN. 1 "Pernikahan hari Minggu kemarin," kata Sudirgo saat ditemui wartawan, Senin (19/8). Selama ini, Sudirgo dikenal warga setempat sebagai orang 'pintar' yang banyak didatangi warga untuk meminta pertolongan. Salah satunya adalah orang tua Nuraeni. Di sinilah awal cinta kedua orang ini tumbuh. Lantaran sering komunikasi, Sudirgo mengaku mulai punya perasaan cinta dengan Nuraeni. Meski umur terpaut 56 tahun, keduanya tidak mengalami kendala apapun untuk melangsungkan pernikahan. "Keluarga setuju dengan pernikahan ini," ujar kakek 8 buyut ini. Sepanjang usianya Sudirgo mengaku sudah 4 kali menikah. Pernikahan pertamanya berlangsung pada tahun 1957 kala usianya masih 20 tahun. Perkawinannya kandas karena bercerai

dan menikah lagi pada tahun 1980. Pernikahan kali kedua ini berakhir karena sang istri meninggal dunia. Pada tahun 1993, Sudirgo kembali menikah dengan wanita lain. Tahun 2013, istri perkawinan ketiga ini meninggal dunia. Setelah menduda selama 6 tahun Sudirgo kembali menikah yaitu dengan Nuraeni. "Itu pernikahan yang keempat kalinya," tutur Sutarti, anak bungsu dari istri pertama Sudirgo. Nuraeni mengaku jatuh hati dengan kakek 8 buyut ini sejak pertama kali bertemu. Bahkan, dia sendiri yang terang-terangan meminta Sudirgo agar segera menikahinya meski usia terpaut sangat jauh. "Anak-anak suami saya (Sudirgo) menanyakan berkali-kali, mereka heran kenapa tidak mencari pasangan yang seusia atau sepantaran. Tapi saya tetap suka sama kakek ini," ungkap Nuraeni saat ditemui wartawan, Senin (19/8).(DTC)

MAHASISWA PNL RANCANG PERANGKAT PENGENDALI SENAPAN ............................................................. • DARI HALAMAN. 1 digunakan berupa sebuah kontroler PlayStaton (PS) yang telah dimodifkasi serta kamera android atau kamera independen yang diintegrasikan dengan teleskop senapan. Dijelaskannya, perangkat ciptaan Efendi Tiro secara keseluruhan berupa modul

receiver berbasis mikrokontroller sebagai otak pengendali yang dipasang pada suatu platorm tripot atau tumpuan senjata bersama dengan senapannya. Sementara user cukup memegang kontroler joystick wireless sebagai transmiter bersama dengan perangkat android untuk monitoring sasaran yang

diinginkan. “Jadi dalam hal ini, user tidak perlu memegang senapan dan melakukan bidikan sebagaimana lazimnya seorang sniper. Namun cukup dengan memainkan joystick sebagaimana seorang memainkan game atau simulator. Keuntungan dari perangkat ini yaitu dapat

lebih meningkatkan akurasi tembak, dan dalam arena pertempuran yang sesungguhnya akan melindungi si user dari tembakan peluru musuh,” jelas Rizal. Sambungnya, pada perangkat pengendali senapan ini, jenis senapan yang digunakan adalah senapan angin laras panjang

Uklik Canon 737 dengan kaliber 4,5 mm. Hasil uji tembak yang telah dilakukan Efendi untuk jarak tembak 10 – 20 meter, rata-rata akurasi dengan alat pengendali ini adalah 97%, dan pada jarak tembak 30 meter rata-rata akurasinya mencapai 90%. “Perangkat pengendali senapan yang dirancang

Efendi ini pada dasarnya merupakan perlengkapan atau armour untuk militer yang berupa Stand Gun,” jelasnya. Efendi Tiro mengatakan, bahwa platform atau standing jack dan perangkat pengendali yang telah dibuat ini juga dapat dipasangkan untuk senapan angin jenis semi otomatis dan senapan

standar militer. “Namun perlu dilakukan perbaikan pada jenis motor servo dengan torsi yang lebih besar dan kendali tembakan, mengingat bobot senapan yang lebih berat,” ungkap mahasiswa DiplomaIII Program Studi Teknologi Elektronika pada Jurusan Teknik Elektro ini. (MUL)


Selasa 20 Agustus 2019

andalas Lugas & Cerdas PENERBIT PT. Star Media Internusa PEMBINA ISKANDAR ST Dr Eggi Sudjana SH MSi PEMIMPIN UMUM/PEMIMPIN REDAKSI/PENJAB Agus Salim Ujung WAKIL PEMIMPIN UMUM MA Siddik Surbakti WAKIL PEMIMPIN REDAKSI Gusliadi Ritonga PEMIMPIN PERUSAHAAN Amiruddin WAKIL PEMIMPIN PERUSAHAAN Septho MANAGER UMUM Zulham Efendi Parinduri KEUANGAN Dina Rizky SIRKULASI Wati Br Sitorus IKLAN Dani SEKRETARIS REDAKSI Dian Purnama Sari REDAKTUR Hamdani Nasution, Dedi Afrizal, Robenson Sidabariba, M Yunan Siregar, Asiong STAF REDAKSI Asril Tanjung, Irwan Ginting, Thamrin Samosir, Desrin Pasaribu, Maguslim, Ahmad Fuad Siregar PENASEHAT HUKUM Syahril SH SpN; Nur Alamsyah SH MH; Abu Bokar Tambak SH MHum; A Herwan Bispo SH, H. Syafrizal SH. MH ALAMAT REDAKSI/ TATA USAHA Jalan T Amir Hamzah Ruko Kompleks Griya Riatur Indah No. 182-184-186 Medan TARIF IKLAN Iklan Warna (FullColour) Rp. 15.000/mm kolom Iklan Hitam Putih Rp 10.000/mm kolom Iklan Keluarga/Ucapan Selamat Rp 3.500/mm kolom TELEPON (061) 8449800 FAKSIMILE (061) 8462800 EMAIL REDAKSI:andalas.redaksi@gmail.com andalasnewsmedan@gmail.com IKLAN: marketingandalas@gmail.com PENCETAK PT. SUMATERA JAYA GRAFIKA Jalan Paduan Tenaga No.2 Medan Telp: 061-7366732 Isi di Luar Tanggungjawab Pencetak

EDITORIAL

Menghormati Kebhinekaan Jangan Lip Service BANGSA Indonesia mewarisi filosofi Bhinneka Tunggal Ika Tan Hana Dharma Mengrwa yang dilembagakan dalam tata pemerintahan dan menjadi ideologi Majapahit. Jaminan kebebasan beragama tersebut mampu meredam konflik internal antara pemeluk agama Buddha dan Syiwa, sehingga dengan persatuan Majapahit bisa membangun imperium dunia abad ke-14. Filosofi tersebut indah karena tidak hanya menjamin kesetaraan kebhinekaan agama, tetapi juga suku, ras maupun golongan di Indonesia, karena agama sering melekat dengan ketiganya. Konsep pendirian negara bangsa (nation state) oleh Soekarno menegaskan asas kesetaraan dalam ketatanegaraan, yaitu setiap orang dijamin berkedudukan sama di hadapan hukum. Hal itu menguatkan konsensus pendiri bangsa sebelumnya bahwa Pancasila yang berjiwa inklusif sebagai dasar NKRI. Prinsip Ketuhanan Yang Maha Esa dari Pancasila merupakan konseptualisasi dari kebebasan beragama di Indonesia. Karena setiap sila saling menjiwai, maka merangkul kemanusiaan, membangun persatuan, berdemokrasi, dan mewujudkan keadilan sosial adalah wujud ekspresi relijiusitas bangsa. Terkait dengan kebhinekaan yang sudah menjadi sebuah kenyataan di tengah masyarakat kita, sudah selalu dan teramat sering kita dengar, seputar munculnya pernyataan dari berbagai tokoh umat beragama yang menekankan pentingnya menghormati kebhinekaan. Bahwa, kemajemukan atau pluralisme yang terdapat di Indonesia merupakan sebuah keniscayaan, yang tidak boleh lagi dipersoalkan. Menghormati kebhinekaan tentunya tidak cukup hanya melalui pernyataan sikap, pidato dan pernyataanpernyataan berbau lip service belaka. Semangat dan penghormatan terhadap kebhinekaan harus diaktualisasikan dalam kehidupan nyata, melalui adanya sikap menghormati dan menghargai perbedaan (agama). Karena itu, sangat disayangkan jika belakangan ini kembali bermunculan postingan-postingan di media sosial, seputar opini sejumlah kalangan, yang seolaholah kembali menyoal antara mayoritas dan minoritas. Bahwa, seolah-olah mayoritas dianggap melakukan pelecehan dan penghinaan terhadap minoritas sebagaimana disebut dalam sebuah postingan medsos (fesbuk) salah seorang Wakil Ketua DPRD Sumut, misalnya. Padahal yang bersangkutan sendiri, selama bertahun-tahun selalu bergaul dengan rukun dan damai dengan rekan-rekannya sesama politisi yang berbeda agama. Terasa aneh dan kurang beralasan, kalau hanya gara-gara ceramah Ustaz Abdul Somad, yang menurut pengakuan UAS merupakan tanya jawab di internal umat Islam yang berlangsung beberapa tahun lalu, kemudian dijadikan sebagai persoalan baru, terkait dengan kerukunan umat beragama. Dalam hal inilah, kita merasa perlu mengingatkan, agar penghormatan terhadap kebhinekaan jangan sebatas lip service semata. Jangan hanya pandai berpidato seputar pentingnya menjaga kemajemukan, persatuan dan kesatuan bangsa. Semua pihak hendaknya menyadari, bahwa keberadaan Ustaz Abdul Somad hanyalah seorang penceramah agama Islam. Statusnya sama seperti seorang pendeta, yang saat melakukan ceramah di gereja, tentunya banyak menyinggung soal keyakinan bahwa agamanyalah yang paling benar. Terkait hal-hal seperti ini, kita mengimbau semua pihak hendaknya tidak mudah terpancing hal-hal yang dapat mengganggu suasana kondusif dan perstuan & kesatuan banga kita yang sejatinya sudah berlangsung dengan baik dan rukun selama ini. Mari, kita berpikir jernih dan lebih memantapkan lagi pemahaman dan penghayatan kita terhadap kebhinekaan. Monggo... (**)

MEDAN KITA

harian andalas | Hal.

2

Perda Ketentraman dan Ketertiban Umum Disahkan Medan-andalas Ketua DPRD Medan dan Wali Kota Medan mensahkan Rancangan Peraturan Daerah (Ranperda) menjadi Perda Kota Medan tentang Kententraman dan Ketertiban Umum tahun 2019. Penandatanganan persetujuan itu setelah 8 dari 9 fraksi di DPRD Medan menyetujui melalui pendapat fraksinya dalam rapat paripurna di gedung DPRD Medan, Senin (19/8). Penandatanganan dilakukan Ketua DPRD Medan, Henry Jhon Hutagalung, Wakil Ketua H Iswanda Ramli dan Walikota Medan, Drs HT Dzulmi Eldin S MSi MH disaksikan Wakil Wali Kota Ir H Akhyar Na-

sution MSi dan Sekda Ir Wiriya Alrahman MM. Dalam sambutannya, Wali Kota menerangkan, Pemko Medan senantiasa berusaha menciptakan rasa aman, nyaman, ketentraman dan ketertiban Kota Medan lewat OPD terkait. Hal ini merupakan tanggungjawab pemerintah untuk terus melakukan pembenahan demi terciptanya ketentraman dan ketertiban yang dapat dirasakan ma-

syarakat Kota Medan secara adil dan merata dalam segala hal. “Langkah-langkah konkrit senantiasa kami lakukan dalam mewujudkan ketentraman dan ketertiban umum bagi masyarakat. Misalnya saja dengan terus gencar melakukan penertiban papan reklame bermasalah, perbaikan sejumlah taman dan fasilitas umum termasuk normalisasi drainase yang seluruhnya bertujuan untuk memberikan rasa nyaman sekaligus menjadikan Kota Medan lebih tentram, tertib, teratur dan tertata,” ungkapnya. Eldin berjanji segala masukan dan saran yang telah disampaikan menjadi refe-

rensi dan pedoman sekaligus pertimbangan merumuskan arah kebijakan serta program prioritas dalam penyelenggaraan pemerintah ke arah lebih baik lagi. Dengan begitu, visi misi Kota Medan menjadi kota multikultural humanis, berdaya saing, sejahtera dan religius dapat terwujud. “Kami menyampaikan apresiasi sekaligus terima kasih kepada Pansus DPRD Medan dan seluruh perangkat daerah terkait telah mencurahkan perhatian besar terhadap Kota Medan. Melalui persetujuan Ranperda menjadi Perda ini, semoga dapat memberi manfaat signifikan bagi kehidupan masyarakat secara

berkesinambungan sehingga seluruh masyarakat dapat menyadari peran dan fungsinya ikut serta menciptakan, menjaga dan merawat ketentraman dan ketertiban umum,” paparnya. Dia optimis Medan dapat menjadi kotanyaman bagi siapapun. Hal itu bisa diwujudkan jika semua pihak penyelenggara pemerintahan senantiasa menjaga soliditas, sinergitas dan koordinasi terukur dan terarah. Namun di samping itu tentu dibutuhkan pula dukungan penuh seluruh warga Kota Medan sebagai bentuk kepedulian pada kemajuan ibukota Provinsi Sumut. (THA)

HUT ke-74 RI, PSMTI Sumut Tularkan 'Virus' Cinta Tanah Air Medan-andalas Upacara memperingati Hari Ulang Tahun (HUT) ke74 Republik Indonesia (RI) menjadi momen penting bagi Keluarga Besar Paguyuban Sosial Marga Tionghoa Indonesia (PSMTI) Sumatera Utara (Sumut) terkhusus bagi generasi penerus bangsa sebagai bentuk penghormatan kepada para pejuang dan pahlawan yang telah berkorban untuk mewujudkan kemerdekaan bagi seluruh rakyat Indonesia. Karenanya dalam momen bersejarah ini, PSMTI Sumut setiap tahun menggelar upacara untuk menularkan "virus" cinta tanah air kepada generasi muda. Hal itu disampaikan Tongariodjo Angkasa Ginting SE,MBA,MM,MSc saat bertindak sebagai Pembina Upacara di pelataran halaman Yayasan Sad Putra Persada Jalan Pancur Batu Medan, Sabtu (17/8). Rangkaian upacara pengibaran bendera berlangsung hikmat dilakukan pembacaan naskah teks proklamasi kemerdekaan RI oleh Ketua PSMTI Medan, Johan Tjongiran SH, Pemimpin Upacara, Jhony Wang, Penanggungjawab, Hendrik, Koordinator, Romy,

SERAHK AN BENDERA - Ketua PSMTI Sumut, Tongariodjo Angkasa SERAHKAN menyerahkan bendera merah putih. Protokol, Sukiran dan Pembaca Doa, Rudy Hardjon. Tongariodjo Angkasa berpesan, kemerdekaan itu tidak bisa dilepaskan dengan Negara Kesatuan Republik Indonesia (NKRI), Pancasila, Bhinneka tunggal Ika, dan UUD 1945. Untuk itu cinta NKRI jangan hanya sebagai 'lipstik' belaka atau diungkapkan di mulut saja. Namun harus disebarkan secara estafet kepada generasi penerus bangsa ini. "Cinta NKRI jangan hanya 'lipstik atau diungkapkan di mulut saja. Marilah secara terus menerus kita sebarkan virus cinta NKRI kepada generasi penerus bangsa. Ini sebagai salah satu bukti bagi etnis Tionghoa tergabung di dalam

PSMTI untuk tetap memiliki jiwa nasionalisme berkontribusi untuk NKRI," pesan Tongariodjo didampingi Ketua Dewan Kehormatan, Teh Kia Tjoh dan Ketua Dewan Penasehat, Eddy Djuandi. Dalam upacara ini, kata dia, bisa dilihat generasi muda etnis Tionghoa mengenakan pakaian adat tradisional ataupun pakaian nasional. Tentunya ini sebagai salah satu cara tetap mencintai budaya Indonesia dalam mengisi kemerdekaan saat ini. "Penggunaan busana adat perlu didukung dan harus bangga sebagai bangsa Indonesia yang mempunyai adat, busana dari Sabang sampai Merauke. Kita bisa

tunjukkan pada dunia bahwa inilah Indonesia," katanya. Dalam upacara itu Tongariodjo juga menegaskan, dalam merebut kemerdekaan Indonesia pada saat itu banyak pejuang dari berbagai suku berjuang dan salah satunya etnis Tionghoa. Buktinya di Taman Makam Pahlawan Bukit Barisan Medan ada makam pahlawan etnis Tionghoa. "Terpenting generasi muda tugasnya kini memajukan Indonesia agar jangan kalah dengan negara tetangga. Negara Indonesia bisa menjadi "Singa Asia" bahkan Asia Tenggara. Ini bisa terwujud karena Indonesia itu kaya dan terdiri dari berbagai suku, agama dan ras. Jika bersatu maka itu akan tercapai," tandasnya. Pada upacara bendera ini, PSMTI Sumut melibatkan pelajar dari SMA Wiyata Dharma Medan yang bertugas sebagai Pasukan Pengibar Bendera (Paskibra) dan paduan suara. Serta SMA, Dr Wahidin Sudirohusodo sebagai Marching Band. Ketua Panitia Acara, Husin menambahkan, kegiatan ini dimeriahkan dengan pawai keliling dengan rute sekitar RSU Pirngadi Medan dan kembali ke gedung YS-

PP. Kegiatan pawai diikuti seluruh peserta upacara yang bertujuan memperlihatkan persatuan dan kesatuan di tengah masyarakat Kota Medan. "Ini kali pertama PSMTI melakukan pawai melintasi sejumlah ruas jalan di Medan. Pawai ini untuk memeriahkan HUT ke-74 RI," tandasnya. Hadir pada upacara bendera, Anggota DPRD Medan Wong Chun Sen, pengurus PSMTI Sumut diantaranya, Joko Dharmanadi, Sekretaris, Samudra Ngatimin. Serta seluruh pengurus PSMTI Kabupaten seKota Medan, Kecamatan, dan Kelurahan serta Kabupaten Langkat. Kegiatan juga melibatkan organisasi Tionghoa lainnya seperti, Ikatan Pemuda Tionghoa Indonesia (IPTI) Sumut, Senam Peremajaan Diri Indonesia (Haqi), Perhimpunan Indonesia Tionghoa (INTI), Umat Buddha Nusantara (UBN), Perkumpulan Marga Lie Sumut dan Lovely Family Charity Group. Kemudian, Satkom Putra Bhayangkara KBPP Polri, Satkom Naga Karimata, LPK RI, YSPP, Yayasan Angsapura, Komunitas SIYC Medan, APINDO Medan dan lainnya. (SIONG)

Dosen UMSU Juara 1 Dosen Berprestasi Sumut Medan-andalas Dosen Universitas Muhammadiyah Sumatera Utara (UMSU) Dr Muhammad Fita Zambak ST MSc meraih Juara I Dosen Berprestasi di Lingkungan Lembaga Layanan Pendididikan Tinggi (LLDikti) Wilayah I Sumatera Utara Tahun 2019. Atas capaian pretasinya itu, Fitra menerima penghargaan dari Kepala LLDikti Wilayah I Sumut Prof Dian Armanto, MPd di sela upacara perayaan HUT ke74 RI di halaman Kantor LLDikti Wilayah I, Jalan Sempurna/Setia Budi Medan, Sabtu (17/8). Dian Armanto mengatakan, sosok Dr Fitra memang layak dinobatkan sebagai Juara I Dosen Berprestasi di Lingkungan LLDikti Sumut

Dosen UMSU Dr Muhammad Fita Zambak ST MSc (kedua kiri) diabadikan bersama Kepala LLDikti Wilayah I Sumut Prof Dian Armanto, MPd dan WR III UMSU Dr Rudianto MSi. 2019. Menurutnya, sejumlah kriteria dan tahapan terkait pemilihan dosen terbaik sudah dilakukan secara objektif, hasilnya memutuskan Dr Fitra sebagai terbaik. Diungkapkannya, secara

akademik Fitra sudah bertitel Doktor, aktivitas risetnya bagus, pengabdian masyarakatnya baik dan karakter personalnya pun cukup menarik. “Satu yang menarik dari

Dr Fitra adalah sangat produktif menulis di jurnal. Sejauh ini sudah s21 karyanya dipublikasi di jurnal terakredikasi dan terindeks Scopus,” kata Dian. Sementara itu, Fitra mengucapkan terimakasih kepada jajaran pimpinan universitas, terutama Rektor UMSU Dr Agussani MAP yang begitu mendukung upaya peningkatan SDM dosen di UMSU. “Ini menjadi motivasi bagi saya untuk terus berusaha belajar dan berprestasi di bidang akademik,” ujarnya. Fitra mengakui, prestasi diraihnya tidak terlepas dari bimbingan, arahan dan dukungan dari banyak pihak, terutama pimpinan UMSU. Selain itu, ia mengungkapkan kiat suksesnya

cuma satu, yaitu senantiasa konsisten menegakkan disiplin menekuni aktivitasnya sebagai dosen. Dengan prestasi ini, bersama juara 2 dan 3, Fitra akan diproyeksikan ikut kompetisi pemilihan Dosen Terbaik tingkat Nasional. “Target saya bisa masuk 10 besar dosen terbaik tingkat nasional. Insya Allah,” kata Fitra yang juga Ketua Prodi Magister Teknik Elektro Pascasarjana UMSU. Ketika ditanya soal impian terbesarnya ke depan, Fitra mengatakan, sebagai akdemis impiannya adalah bisa menjadi Guru Besar (profesor). “Saya punya impian bisa sampai ke tahap itu. Karena jenjang tertinggi dari karier dosen itu adalah Guru Besar,” katanya. (HAM)

Kepala LPMP Sumut Terima Tanda Kehormatan dari Mendikbud Medan-andalas Menteri Pendidikan dan Kebudayaan (Mendikbud) Prof DR Muhadjir Effendy MAP, menganugerahkan tanda kehormatan Satya Lencana Karya Satya kepada pegawai di lingkungan Kemendikbud. Penyematan tanda kehormatan dilaksanakan saat Peringatan Hari Ulang Tahun ke-74 Republik Indonesia, Sabtu (17/8) di Lapangan Upacara Kementerian Pendidikan dan Kebudayaan, Jakarta. Kepala Lembaga Penjamin Mutu Pendidikan (LPMP) Sumatera Utara, Afrizal Sihotang ST MSi yang hadir dalam upacara itu turut serta menerima penyematan tanda kehormatan Satya Lencana Karya Satya dari Presiden RI yang diserahkan langsung oleh Mendikbud.

Kepala LPMP Sumut Afrizal Sihotang ST MSi menerima penghargaan dari Kemendikbud Prof DR Muhadjir Effendy MAP, di sela Upacara HUT ke-74 RI di Kantor Kemendikbud RI. "Pemberian dan penyematan Satya Lencana Karya Satya dari Presiden RI Joko Widodo diserahkan oleh Mendikbud, Muhadjir Efendy, merupakan penganugerahan tanda kehormatan

kepada pegawai yang telah menjalankan tugas dengan masa bakti mulai dari 10 tahun, 20 tahun, dan 30 tahun, dengan menunjukkan kecakapan, kedisiplinan, kesetiaan dan pengabdian se-

hingga dapat dijadikan teladan bagi para pegawai lainnya," ujar Afrizal Sihotang di kantornya, Senin (19/8). Saat itu, Afrizal didampingi Humas LPMP Dr Oky Ferdian Gafari MHum dan Dedi Iskandar ST Kepala Seksi Sistem Informasi, mengaku bersyukur menerima penghargaan ini. "Tidak semua serta merta seseorang pegawai bisa mendapatkannya. Penghargaan itu membuat saya lebih termotivasi berbuat lebih disiplin dan lebih giat lagi menjalani aktivitas dalam bekerja khususnya di bidang pendidikan. Semoga saya bisa mendapat penghargaan serupa untuk kategori 20 tahun," ujar Afrizal. Menurutnya, Kemendikbud saat menyampaikan sambutan menegaskan ada beberapa poin berkaitan de-

ngan pendidikan periode Kabinet Kerja ke 2.Salah satunya meningkatkan kualitas sumber daya manusia (SDM) agar memiliki keunggulan. Baik keunggulan kompetitif maupun komparatif ketika harus disandingkan SDM dari negara lain. Menurut Muhadjir, ketika menyiapkan SDM unggul, perlu membenahi sektor guru. Menurutnya, Indonesia tidak bisa melahirkan lulusan unggul tanpa sentuhan guru berdedikasi. "Tentu kita tidak ada akan bisa menyiapkan SDM unggul tadi tanpa membenahi sektor guru. Jika berbicara SDM dalam konteks pendidikan, sekolah, atau madrasah, maka tidak bisa tidak adalah pertama yang harus dibenahi adalah kualitas para gurunya," sebutnya. (RIL)


MEDAN KITA

Selasa 20 Agustus 2019

harian andalas | Hal.

3

Permudah Pelayanan Kejari Medan Luncurkan “Si Abang Lae”

Ketua De wan P embin a YPSIM, dr Sofyan Tan ber tindak sebagai P embin a Upacara saat Dewan Pembin embina bertindak Pembin embina pelaksanaan upacara bendera dalam rangka HUT ke-74 Republik Indonesia di halaman sekolah YPSIM, Jalan T Amir Hamzah, Medan Sunggal, Sabtu (17/8).

Sofyan Tan: Hakekat Kemerdekaan Berkat Persatuan Para Pejuang Medan-andalas Ketua Dewan Pembina Yayasan Perguruan Sultan Iskandar Muda (YPSIM), dr Sofyan Tan bertindak sebagai Pembina Upacara saat pelaksanaan upacara bendera dalam rangka peringatan Hari Ulang Tahun (HUT) ke-74 Republik Indonesia di halaman sekolah YPSIM, Jalan T Amir Hamzah, Medan Sunggal, Sabtu (17/8). Upacara bendera diawali dengan mengheningkan cipta dan pembacaan teks proklamasi oleh Pimpinan Sekolah, Edy Jitro ini berlangsung dengan khidmat. Selanjutnya pengibaran bendera merah putih dilakukan oleh Pasukan Pengibar Bendera (Paskibra) siswa-siswi YPSIM diiringi lagu kebangsaan Indonesia Raya . Dalam amanatnya, dr Sofyan Tan mengatakan, hakekat kemerdekaan yang direbut bangsa Indonesia pada tahun 1945 berkat adanya persatuan para pejuang tanpa memandang ras, agama dan etnis pada masa itu. Karenanya keberagaman

adat dan budaya yang ada di Tanah Air harus terus dirawat para siswa di sekolah, menumbuhkan cinta Tanah Air atau nasionalisme dan sikap toleransi untuk saling menghargai satu sama lain dalam bingkai kebhinekaan. “Sebagai wujud kecintaan kita terhadap tanah air dan juga sebagai penghormatan atas jasa-jasa para pahlawan yang telah memproklamirkan kemerdekaan Indonesia, seluruh Kepala Sekolah hari ini mengenakan pakaian adat. Contohnya Ibu Ketua Yayasan Finche SE mengenakan busana etnis India dan Pimpinan Sekolah Bapak Edy Jitro mengenakan busana etnis Batak dan para kepala sekolah lainnya. Ini menandakan negara kita kaya akan adat dan kebudayaan,"kata Sofyan Tan. Sesuai tema HUT ke-74 Republik Indonesia "Sumber Daya Manusia (SDM) Unggul Indonesia Maju", Sofyan Tan berpesan kepada para siswa untuk rajin belajar, menguasai

ilmu dan teknologi yang berkembang saat ini.Artinya setiap SDM harus memiliki ketrampilan untuk menjawab tantangan di masa depan. "Kuasai ilmu dan teknologi untuk menjawab tantangan masa depan. Pemerintah telah menyiapkan dana cukup besar Rp1.600 triliun untuk membangun Indonesia.Untuk tahun 2020 telah disiapkan beasiswa untuk sekira 800.000 siswa dari keluarga kurang mampu yang berkeinginan melanjutkan kuliah," ungkap Sofyan Tan yang juga Anggota DPR RI membidangi pendidikan ini. Untuk itu Sofyan berharap, para siswa bisa memanfaatkan program pemerintah ini sebaikbaiknya guna menjadi SDM unggul tanpa khawatir tidak memiliki uang kuliah. "Inilah hakekat kemerdekaan, meski kita tidak mampu tapi tetap bisa mengecap pendidikan. Negara hadir di tengahtengah kita, anda dan semuanya adalah satu Indonesia," tandasnya.(SIONG)

PDIP: Banyak Anggaran tak Proporsional Medan-andalas Kendati ditemukan sejumlah anggaran tidak efisien dan terkesan pemborosan dalam Rancangan Perubahan Anggaran Pendapatan dan Belanja Daerah (P-APBD) Kota Medan TA 2019, namun DPRD Kota Medan menyetujui P-APBD 2019 pada sidang paripurna DPRD Medan, Senin (20/8). Salah satu fraksi, PDI Perjuangan melalui juru bicara, Hasyim mengaku ada sejumlah anggaran tidak proporsional antar bidang kegiatan maupun porsi anggaran antar organisasi pemerintahan daerah di lingkungan Pemko Medan. Dari analisa fraksinya, diketahui ada pengajuan anggaran tidak efektif dan efisien atau terkesan pemborosan. Seperti, penambahan anggaran belanja tidak langsung

untuk pos belanja hibah sebesar Rp225,3 miliar lebih. Dimana sebelum perubahan nilai belanja hibah Rp75 miliar, setelah perubahan menjadi Rp300,3 miliar. Selanjutnya, penambahan anggaran belanja langsung pada Dinas Kebersihan dan Pertamanan dari Rp28,5 miliar lebih menjadi Rp32,1 miliar lebih. Dimana ada anggaran sebesar Rp3,5 miliar lebih untuk kegiatan pemeliharaan taman-taman kota. "Menurut kami, lebih baik anggaran itu dialihkan untuk pemeliharaan maupun perawatan lampu penerangan jalan umum (LPJU)," bebernya. Tak hanya itu, PDI P juga menyoroti pengajuan anggaran belanja untuk pengadaan dan pemasangan speed hump di badan jalan umum sebesar Rp315 juta. "Menurut kami

tidak efektif karena tidak ada kordinasi dengan Dinas Bina Marga, sehingga bila terjadi pengaspalan oleh Dinas Bina Marga, maka speed hump terpasang tidak akan berfungsi," sebutnya pada sidang paripurna yang dipimpin Ketua DPRD Medan Henry Jhon Hutagalung dan didampingi Wakil Ketua Iswanda Ramli. Terakhir, Fraksi PDI P juga menyoroti kegiatan rapat-rapat koordinasi dan konsultasi keluar daerah, biaya operasional kendaraan dinas, pengadaan meubiler serta pengadaan pakaian dinas beserta perlengkapannya di hampir setiap opd. "Menurut kami anggaran tersebut masih bisa ditekan," imbuhnya seraya mengatakan fraksi mereka menerima P-APBD 2019 Kota Medan.(THA)

Meriahkan HUT Ke-74 RI

Kodam Gelar Berbagai Lomba Medan-andalas Menyambut dan memeriahkan HUT Kemerdekaan Republik Indonesia ke-74, Kodam I/BB menggelar berbagai macam perlombaan, Sabtu (17/8) di Lapangan bola Makodam I/BB Jalan Gatot Subroto Km 7,5 Medan. Kapendam I/BB Kolonel Inf Zeni Djunaidi, S.Sos, M.Si menyampaikan, kegiatan ini sebagai bagian dari upaya Kodam I/BB untuk lebih mendekatkan diri kepada masyarakat serta mempererat tali silaturahmi, khususnya dengan masyarakat yang ada berada di Kota

Medan. Melalui nuansa kebersamaan, diharapkan dapat membentuk sinergisitas antar TNI dengan masyarakat. Hal ini sangat penting dilakukan guna menjaga kondusivitas dan menumbuhkan rasa aman bagi masyarakat khususnya Kota Medan serta untuk menjaga keutuhan NKRI. Perlombaan yang dananya hasil dari swadaya masyarakat, pesertanya juga warga setempat. Selain itu, berbagai lomba yang diadakan pun bertujuan untuk mengeratkan persatuan dan kesatuan warga. Beragam perlombaan yang

digelar tersebut antara lain lomba tarik tambang, joget balon putra, joget balon putri, balap bakiak putra, rias wajah dengan mata tertutup suami istri, balap bakiak putri, tukar baju, memasukan paku dalam botol (putra putri), memasukan belut dalam botol (putra putri), balap karung (putra putri), makan kerupuk, gigit koin, memecahkan balon, memindahkan kelereng, memindahkan air kedalam botol dan memasukan bendera dalam botol Kegiatan tersebut dihadiri Kasdam I/BB, Irdam I/BB, Kapok Sahli Pangdam I/BB, para Sahli Pangdam I/BB, para Asisten Kasdam I/BB, para Kabalakdam I/BB dan para Dansat sewilayah Medan.(REL/YN)

Medan - andalas Kejaksaan Negeri (Kejari) Medan membuat terobosan baru bagi warga korban kejahatan yang hartanya dijadikan barang bukti. Warga kini, tidak perlu datang menjemput barangnya yang dijadikan barang bukti karena pihak Kejari Medan yang akan mengantarnya langsung. Terobosan baru ini bernama program 'Si Abang Lae'. Program ini baru diluncurkan hari ini, Senin (19/8) oleh Kepala Kejari Medan Dwi Harto SH bersama unsur pimpinan lainnya. Program "Si Abang Lae" ini sendiri merupakan akronim dari Sistem Antar Barang Bukti dan Tilang Lewat Online. "Sengaja disingkat Si Abang Lae sebagai kearifan lokal di Sumut supaya mudah dikenali masyarakat,"ucap Kepala Kejari Medan Dwi Harto didampingi Kasi Pidum Parada Situmorang. Tidak hanya untuk barang bukti, program "Si Abang Lae" ini juga mempermudah masyarakat untuk menebus tilang. Dwi Harto mengatakan program ini sebagai bentuk terobosan dari Kejari Medan untuk masyarakat korban kejahatan dan pelanggar tilang. Sehingga masyarakat tidak perlu bersusah payah mengambil barang bukti atau pun tilang sesuai putusan pengadilan yang telah berkekuatan hukum tetap.

Perm udah pelayan an barang bukti dan tilang, K ejari Medan luncurkan "Si Abang Lae", Senin ermudah pelayanan Kejari (19/8). "Masyarakat dapat meminta petugas barang bukti dan petugas tilang Kejari Medan melalui WA agar barang bukti yang telah inkracht van gewijsdhe diantarkan. Atau mau pinjam pakai atau sekedar bertanya apakah sudah diputus PN atau belum," beber Kajari Dwi Harto. Sementara itu, Kasi Pidum Kejari Medan Parada Situmorang menambahkan layanan program 'Si Abang Lae' masih menyasar di kecamatan dan kelurahan yang menjadi daerah hukum Kejari Medan. "Yang di luar daerah hukum belum

diprogram. Semoga kedepan dapat dilayani," sebutnya. Selain itu, kini, petugas Si Abang Lae masih berjumlah 6 orang. Mereka dibekali seragam dan sepeda motor serta mobil pick up. "Semuanya tidak dipungut bayaran. Sedangkan untuk tilang hanya bayar ongkos perkara dan denda Tilang," tegas Parada. Untuk warga yang tertarik dengan program "Si Abang Lae" ini lanjut Parada, dapat menghubungi nomor WA khusus barang bukti 081397737739 dan WA untuk

tilang 081370820455. Sementara itu, Edi Surjano, salah seorang warga korban kejahatan yang harta bendanya dijadikan barang bukti sangat mengapresiasi terobosan baru Kejari Medan ini. "Bayangkan lah bang...kalo saya yang menjemput tabung gas ini ke Kejari Medan, berapa lagi ongkos yang saya keluarkan?. Dengan program ini, saya yang menjadi korban (aksi kejahatan) tidak lagi perlu keluar uang untuk mengambil tabung gas saya yang dijadikan barang bukti," tukas Edi. (AFS)

"Sebagai ibukota provinsi, Medan kita akui banyak tertinggal ya. Kita bersama Golkar mengupas visi yang sama terkait itu. Dan Golkar sebagai partai besar memiliki basis mengakar menyambut baik," urainya. Dia menggarisbawahi, 22 kabupaten/kota lain akan menggelar Pilkada serentak juga dibahas bersama petinggi partai berlambang beringin. "Seperti diketahui Golkar dan PAN sama-sama mengusung Eramas dan bertanggungjawab mewujudkan Sumut Bermartabat. Artinya, kami berupaya agar kabupaten/kota di Sumut ikut berperan mewujudkan Sumut Bermartabat," ujarnya. Namun ia mengatakan kini pembahasan belum sampai pada sosok calon akan diusung. "Belum, belum sampai sana. Kami masih menyatukan visi terlebih dulu. Dan PAN masih membuka komunikasi dengan partai lain," tukasnya. Terpisah, wartawan mengonfirmasi Ketua Korbid Penggalangan Kelompok Strategis

DPD Partai Golkar Sumut Rolel Harahap yang turut hadir dalam pertemuan. Rolel yang namanya digadang-gadang Golkar dalam Pilkada Medan, hanya menjawab diplomatis ketika disinggung tentang pertemuan. "Untuk menyongsong Pilkada 2020, Golkar memang harus bertemu membangun komunikasi politik dengan partai-partai, termasuk dengan PAN," katanya. Hanya saja, Rolel mengatakan Plt Ketua Golkar Sumut Ahmad Doli Kurnia Tanjung tidak berada di Medan pada Senin malam. "Senin malam Plt Ketua Golkar Sumut gak ada di Medan. Beliau dari Jakarta Senin pagi nyampe di Medan, sorenya balik ke Jakarta dipanggil Ketum Airlangga Hartarto untuk mengikuti rapat pada malam harinya," ungkap Rolel. Sebagaimana ketetapan KPU di DPRD Medan PAN memperoleh 6 kursi dan Golkar 4 kursi. Koalisi dua parpol itu berjumlah 10 kursi atau 20% dari 50 kursi DPRD Kota Medan dan cukup syarat

mengusung pasangan calon wali kota/wakil wali kota Medan. Apalagi Kota Medan Golkar membuka diri, sebagaimana pernah disampaikan H Wagirin Arman Ketua Korbid Pemenangan Pemilu DPD Partai Golkar Sumut beberapa waktu lalu. "Bagi daerah yang perolehan kursi DPRD kabupaten/kota Partai Golkar sebagai pemenang, kader didorong maju sebagai calon kepala daerah, bagi yang perolehannya relatif kecil didorong dan ditarget maju sebagai calon wakil kepala daerah," kata Wagirin. Seperti Kota Medan, Golkar Sumut memasang target dan mempersiapkan kader murni minimal sebagai calon wakil wali kota. "Bila ada calon wali kota Medan yang sudah didukung partai atau gabungan partai dengan jumlah kursi 6 atau lebih, Partai Golkar siap berkomunikasi dan diajak untuk berkoalisi di Kota Medan dengan mengajukan kader murni Golkar calon wakil wali kota," kata Wagirin.(UJ)

Golkar dan PAN Sumut Bahas Pilkada 2020

Medan-andalas Sejumlah Partai Politik mulai membahas kemungkinan koalisi di Pilkada se-Sumatera Utara. Teranyar, Partai Golkar Sumut dan PAN Sumut diketahui bertemu makan malam. Informasi dihimpun, kemarin, dua petinggi parpol itu makan malam di Hotel JW Mariott Medan,Senin lalu. Saat diwawancarai wartawan, Sekretaris DPW PAN Sumut Hendra Cipta membenarkannya. "Iya benar. Ada beberapa petinggi PAN dan Golkar Sumut. Dari kami ada hadir Ketua Yahdi Khoir Harahap, saya dan Ketua OKK PAN Sumut Suhandi Andiq. Dari Golkar ada Bang Yasir Ridho, Bang Rolel Harahap, Sangkot Sirait dan Syaf Lubis Ketua Golkar Medan," ungkapnya. Disinggung pembahasan dalam pertemuan itu, Hendra Cipta mengakui dua parpol besar membicarakan 23 Pilkada serentak se-Sumut pada September 2020 nanti. Ia menyebut salahsatu daerah menjadi fokus adalah Kota Medan.

Magister Kenotariatan Unpri Raih Akreditasi B Gemuk Medan–andalas Magister Kenotariatan Universitas Prima Indonesia (Unpri) berhasil meraih Sertifikat Akreditasi B Gemuk dari Badan Akreditasi Nasional Perguruan Tinggi (BAN-PT), berdasarkan Keputusan BANPT N0.2984/SK/BAN-PT/ Akred/M/VIII/2019. Hal itu dibenarkan Ketua Badan Pengelola Harian (BPH) Unpri Dr Tommy Leonard SH MKn kepada wartawan, Senin (19/8) di kampus Jalan Sekip Medan. Pihaknya, mengapresiasi diraihnya prestasi ini. Keberhasilan meraih akreditasi B Gemuk merupakan indikasi penilaian dilakukan Dikti melalui

Ketua BPH Unpri Dr Tomm ard SH MKn (kiri) dalam ommyy Leon Leonard sebuah kegiatan. BAN-PT tetang kualitas

pembelajaran, sarana-prasarana

dan proses Tri Dharma Perguruan Tinggi telah berjalan dengan baik. Disebutkan Tommy, kualitas pendidikan di Unpri tidak perlu disangsikan lagi. Apalagi pihak yayasan dan kampus terus berbenah. “Putusan BAN PT berarti penilaian pemerintah terhadap Pascasarjana Unpri sudah baik sekali. Dan sudah layak bisa bersaing dengan PT lain yang sudah B,”kata tokoh pendidikan Sumut ini. Pencapaian ini, kata Tommy, tentu membanggakan kampus, sekaligus mendorong civitasnya terpacu meningkatkan kualitas. Hal ini terbukti dari sarana dan prasarana penunjang perkuliahan di Unpri terus dilengkapi.“Unpri memiliki potensi besar untuk terus maju,” katanya. Tommy menambahkan, ada sejumlah program studi (prodi) sudah memperoleh Akreditasi B dari BAN-PT seperti Magister Biomedis, Magister Kesmas dan Magister Manajemen Unpri. Akreditasi, katanya merupakan salah satu bentuk pengakuan Unpri merupakan salah satu perguruan tinggi terbaik di Indonesia, khususnya di Sumatera Utara. “Dan, Akreditasi B Gemuk mengisyaratkan kalau Unpri, sudah sejajar dengan PT lain,” tuturnya. Tommy berharap, akreditasi dapat dipertahankan, bahkan jika memungkinkan ditingkatkan ke akreditasi yang lebih baik.(HAM)


HUKUM & KRIMINAL

Selasa 20 Agustus 2019

Tersangka Narkoba Lompat dari Mobil Batu Bara-andalas Aksi Andi S (32), untuk menyelamatkan dirinya dari jeratan hukum bisa dibilang gigih. Tapi, keuletan petugas memupuskan upaya tersangka narkotika jenis sabu-sabu tersebut. Setelah sempat melompat dari mobil bak terbuka yang membawanya, tersangka berhasil ditangkap kembali dengan tangan diborgol. Selanjutnya, warga Marihat Bandar, Kabupaten Simalungun itu bersama empat tahanan lainnya diangkut mobil Patroli ke Satuan Reserse Narkoba Polres Batu Bara, Jumat (15/8) sekira pukul 17.30 WIB. Informasi diperoleh menyebutkan, dalam perjalanan menuju Polres Batu Bara, tepatnya di Jalan Perintis Kemerdekaan, Dusun VII, Desa Empat Negeri, Kecamatan Datuk Lima Puluh, Andi yang ditempatkan di mobil bak terbuka, nekat melompat dan melarikan diri dalam kondisi tangan terborgol. Aksi Andi membuat petugas segera melakukan pengejaran. Petugas sempat meletuskan tembakan peringatan, namun tersanggka tetap ber-

Tersangka Andi yang sempat melompat dari mobil. lari. Padahal, kabarnya malam itu petugas sempat mendekati lokasi persembunyian Andi yang membungkus tubuhnya dengan beberapa helai sajadah di sebuah musholla yang berjarak sekitar 200 meter dari tempatnya melompat. Namun, setelah tersangka keluar dari persembunyiannya, Sabtu (17/8) sekira pukul 12.00 WIB, keberadaannya terlihat warga lalu diinformasikan kepada petugas yang masih terus berjaga di sekitar lokasi. Petugas langsung melakukan pengejaran dan berhasil

menangkap Andi, namun tetap berupaya kabur sehingga terpaksa dilumpuhkan. Kapolsek Labuhan Ruku, AKP Selamat melalui telepon seluler, kemarin mengaku seorang tersangka narkoba sempat melompat dan melarikan diri dari kendaraan yang membawanya ke Sat Narkoba Polres Batu Bara. "Pelarian Andi dengan tangan masih terborgol tidak berlangsung lama karena petugas cepat meringkusnya. Kini, Andi bersama empat tahanan narkoba lainnya telah berada di RTP Polres Batu Bara," tandasnya.(SUSI)

Mayat Mr X Bertato ‘Love’ Ngambang di Sungai Deli Belawan-andalas Sesosok mayat pria tanpa identitas (Mr X), ditemukan mengambang dan tersangkut di bawah jembatan Sungai Deli, Senin (19/8). Informasi dihimpun menyebutkan, penemuan jasad korban pertama kali oleh seorang pelajar IR ketika melintasi jembatan gantung. Dia melihat mayat mengambang dengan posisi telungkup. Saksi Kemudian berlari dan memberitahukannya kepada masyarakat sekitar yang sedang berjualan di pinggiran sungai tersebut. Ahmat adalah saksi yang pertama turun dan memastikan kebenaran mayat tersebut. "Saya lagi jualan di pinggir sungai, terus anak sekolah teriak-teriak ada mayat. Saya dan warga kemudian membantu turun dan langsung mengangkat mayat tersebut ke atas," kata Ahmad.

Sementara, personel Polsek Medan Labuhan turuk ke lokasi setelah mendapat laporan kepala lingkungan setempat. Petugas kemudian mengevakuasi jasad korban ke Rumah Sakit Bhayangkara, Medan. Kapolsek Medan Labuhan, AKP Edy Safari menjelaskan, saat ditemukan korban mengenakan kaos hitam tanpa celana, di punggung belakang bertato bergambar 'love'. Tidak ditemukan tanpa atau bekas mencurigakan di tubuh korban. "Diduga korban hanyut saat hendak buang air di sungai sehubungan tidak memakai celana. Karena sebelum ditemukan mayat tersebut, pada Minggu 18 Agustus 2019, kondisi cuaca sedang hujan deras. Saat ini, sudah kita evakuasi ke RS Bhayangkara, Medan," kata Edy Safari. (DP)

Bus Tabrak Truk Tangki dan Seruduk Warung Rantauprapat-andalas Bus RAPI nomor polisi BK 7410 UA dikemudikan Togu Parulian Siregar menabrak truk tangki BK 9937 CT dikemudikan Erwanto, Senin (19/ 8). Akibat kecelakaan lalu lintas (laka antas) tersebut, tujuh penumpang terluka hingga terpaksa dilarikan ke RSU Rantauprapat. Kasat Lantas Polres Labuhan Batu, AKP Imam melalui Kanit Laka, Iptu Kando Hutagalung membenarkan terjadinya insiden tersebut, di Jalinsum H Adam malik By Pass Kelurahan Siringo-ringo Kecamatan Rantau Utara, Kabupaten Labuhan Batu Km 286-287 Medan-Aek Nabara. "Bermula saat Bus Rapi melaju dari arah Aek Nabara menuju Medan dengan kecepatan tinggi. Dari arah berlawanan datang mobil tangki. Diduga kurang hati-hati, bus Rapi menabrak samping mobil tangki itu," sebut Kanit Laka. Menurut warga sekitar, setelah menabrak truk tangki, bus Rapi menyeruduk kios kelontong serta warung makan yang berada di pinggir jalan. "Sesudah menabrak samping mobil tangki, sopir bus itu membanting strir ke kiri dan menabrak satu kios kelontong

Bus menyuruduk warung setelah menabrak truk tangki, Senin (19/8). serta menabrak satu warung nasi. Untung saja sebelum menabrak warung nasi, para pengunjung warung itu berhamburan keluar," kata Sion Silitonga. Enam penumpang bus dan satu warga sekitar dilarikan ke rumah sakit karena terluka akibat laka lantas tersebut. Para korban atas nama, Ali Nafiah (50), warga Sugaran Bayo Indrapura, luka lecet di kaki, dibawa ke RSU Elfi Al Azis. Sarafiah (48), warga Sugaran Bayo Indrapura, luka lecet pipi kiri, dibawa ke RSU Elfi Al Azis, Fahri Akbar (38), warga Sugaran Bayo Indrapura, robek di kepala, dibawa ke RSU Elfi Al Azis. Adi (34), warga Padang

Tualang Langkat, terdapat pecahan kaca pada mata, dibawa ke RSUD Rantauprapat. Billi Afrilianto (12), warga Jalan By Pas H Adam malik, lecet jari tangan kiri, ibu jari kaki kiri robek, mata kaki kiri lecet, dibawa ke RS Hartati, (warga sekitar). Togu Parulian Siregar (39), warga Jalan Turi Gang Kelapa Medan, robek kening, kepala, ibu jari tangan, dibawa ke RS. Hartati, Lisbet Sianturi (47), warga Pardomuan II, Kecamatan Bambel Makmur Aceh Tenggara, mengalami luka lecet siku tangan kanan dan luka lecet punggung tangan kanan, dan kepala belakang terasa sakit, Klinik Br Simarmata.(MTC)

100 Napi Kabur di Aceh Masih Dalam Pencarian Banda Aceh-andalas Kantor Wilayah Kementerian Hukum dan HAM Aceh menyatakan, 100 narapidana (napi) yang kabur di dua penjara di Aceh beberapa bulan lalu masih dalam pencarian. "Mereka masih dalam pengejaran dan pencarian. Pencarian kami serahkan sepenuhnya kepada kepolisian. Data-data mereka juga sudah kami sampaikan ke kepolisian," kata Kepala Kantor Kementerian Hukum dan HAM Aceh Agus Toyib di Banda Aceh, Senin (19/8). Agus Toyib menyebutkan, 100 narapidana yang masih dikejar tersebut, 70 orang di antaranya kabur dari Lembaga Permasyarakatan (LP)

Banda Aceh yang berada di kawasan Lambaro, Aceh Besar. Mereka kabur saat kerusuhan pada akhir November 2018. Sedangkan 30 narapidana lainnya, melarikan diri dari Rumah Tahanan Negara (Rutan) Lhoksukon, Aceh Utara. Mereka melarikan diri saat kerusuhan yang terjadi di rutan tersebut pada Juli 2019. Sedangkan sebagian narapidana lainnya yang sebelum sempat kabur, ada yang ditangkap, ada juga menyerahkan diri, dan diserahkan keluarga, sebut Agus Toyib. "Pascakaburnya narapidana di LP Banda Aceh maupun Rutan Lhoksukon, ada peningkatan pengawasan dan penjagaan. Serta memberikan

mereka pelatihan agar tidak memikirkan melarikan diri," kata Agus Toyib. Kepala Kantor Wilayah Kementerian Hukum dan HAM Aceh itu memaparkan bahwa kondisi penjara di Aceh hampir semuanya kelebihan kapasitas. Kapasitas penjara di Aceh hanya 3.000-an, tetapi dihuni 8.500-an orang. "Masalah kelebihan daya huni ini tidak hanya terjadi di Aceh, tetapi juga hampir seluruh Indonesia. Ada beberapa upaya yang kami lakukan untuk mengatasi kelebihan daya huni tersebut, seperti memindahkan narapidana ke penjara lainnya, baik di Aceh maupun keluar Aceh," pungkas Agus Toyib. (ANT)

harian andalas | Hal.

4

Petugas Gabungan Sita 191 Kg Ganja Tebing Tinggi-andalas Kerjasama antara polisi dan Badan Narkotika Nasional (BNN) di Tebing Tinggi berhasil mengamankan 191 kilogram ganja dari dua lokasi di Kota tersebut, Jum'at (16/8). Empat orang tersangka turut diamankan,mereka yakni Putra (27), Inal (41) Jek (41) dan Dung (39). Kapolres Tebing Tinggi AKBP Sunadi mengatakan penangkapan bermula saat petugas gabungan BNN dan personel Satres Narkoba Polres Tebing Tinggi terlebih dahulu menangkap tersangka, Putra dan Dung di Kecamatan Bejenis Kota Tebing Tinggi, Rabu (14/8). "Dari kedua tersangka ditemukan 2 ons ganja kemudian dilakukan pengembangan, lalu pada Kamis (15/8) Agustus sekitar pukul 15.30 WIB dilakukan penangkapan terhadap tersangka Inal da Jek dan ditemukan 11 Kg narkotika jenis ganja," ujar Sunadi, kemarin. Selanjutnya, dari pengem-

Petugas menyita barang bukti ganja. bangan keempat tersangka, polisi berhasil mengamankan 180 ganja di Jalan Soekarno Hatta, Gang Keluarga Kota Tebing Tinggi. "Dalam sebuah rumah yang

tidak diketahui nama pemiliknya itu ditemukan 180 Kg Narkotika jenis ganja milik tersangka Inal," sebut Sunadi. Keempat tersangka dikenakan pasal 114 ayat 2, Subs

111 ayat 2 Jo pasal 132 ayat 1 UU RI No 35 tahun 2009 tentang narkotika yang ancaman hukuman di atas 5 tahun s/d seumur hidup dan hukuman mati.(MTC)

Terkait Dugaan Korupsi Disporasu

POLDA SUMUT TAHAN DIREKTUR PT RMJ

Medan-andalas Setelah melakukan pemeriksaan intensif, akhirnya penyidik Subdit III/Tipikor Ditreskrimsus Poldasu melakukan penahanan terhadap Direktur PT Rian Makmur Jaya (RMJ), Junaedi, selaku perusahaan yang mengerjakan proyek renovasi lintasan sirkuit atletik PPLP Propsu yang berada di Jalan Sunggal. "Tersangka kita periksa sejak pukul 10.00 WIB. Selesai diperiksa, yang bersangkutan mulai malam ini langsung kita lakukan penahanan," tegas Kasubdit III/Tipikor Ditreskrimsus Poldasu melalui Kanit Kompol Hartono, Senin (19/8). Mantan Kasi Propam Polrestabes Medan itu mengatakan, tersangka Junaedi ikut serta bersama tersangka Ir Sujamrat Amru MM selaku mantan Kabid Sarana Prasarana dan Kemitraan Dispora Propsu yang kini sudah ditahan, melakukan kegiatan memperkaya diri sendiri dari proyek pemerintah tersebut. "Jadi, hingga kini sudah dua orang yang kita lakukan penahanan, yakni Ir Sujamrat Amro MM dan Direktur PT Rian Makmur Jaya, Junaedi," sebut Hartono. Menjawab wartawan, Hartono mengatakan, tidak tertutup kemungkinan tersangka bertambah. "Kalau tersangka bisa saja bertambah, semua tergantung hasil penyidikan," katanya. PT Rian Makmur Jaya beralamat di Jalan M Saleh Zainuddin No 240 Gabek Pangkal Pinang adalah sebagai pemenang tender proyek tersebut. Diketahui, kasus ini bermula pada 2 Februari 2017, dengan dialokasikannya Pagu Anggaran sebesar Rp 4.797. 700.000.- ke Dinas Pemuda dan Olah Raga (Dispora) Provinsi Sumatera Utara untuk pekerjaan Renovasi Lintasan Sircuit Tartan Atletik PPLP Sumut di Jalan Pembangunan, Kelurahan Sunggal, Kecamatan Medan

Sunggal. Pada 14 Maret 2017, ditetapkan Drs Sujamrat Amru MM selaku Kuasa Pengguna Anggaran pekerjaan sirkuit. Anehnya, dalam proses penyusunan Harga Perkiraan Sendiri (HPS) dan Spesifikasi Teknis, dia tidak melakukan survey. Spesifikasi Teknis diperoleh dari Deddy Oktavardian ST selaku Direktur Utama PT Pajajaran Multicon Indonesia. "Dua hari kemudian, tepatnya pada 16 Januari 2017, dengan nilai Rp 4.300.618.036, Drs Sujamrat Amru MM menambahkan keuntungan sebesar 13 persen dan pajak sebesar 10 persen. Kemudian Drs Sujamrat MM menetapkan HPS sebesar Rp 4.781.989. 960," terang Direktur Reskrimsus Polda Sumut, Kombes Rony Samtana, beberapa waktu lalu. Selanjutnya, sambung Rony, pada 12 Juni 2017 ditetapkanlah Pokja 051-PK ULP Provsu atas nama Iskandar Usman dkk untuk melaksanakan proses pemilihan penyedia barang/jasa melalui sistem LPSE Provinsi Sumatera Utara, yang memasukkan penawaran dua Perusahaan, yaitu PT Tamarona Putri Masro dengan nilai penawaran Rp 4.000.000.000.- dan PT Rian Makmur Jaya dengan nilai penawaran sebesar Rp. 4.629.496.850. Kata Rony, pada 27 Juli 2017 ditandatangani surat perjanjian (kontrak) Nomor : 027 / 573 / SP / KPA / SP & K / Disporasu / 2017 dengan nilai Rp 629.496. 850. Yang menandatanganinya adalah Drs Sujamrat MM selaku Kuasa Pengguna Anggaran dan Junaedi selaku direktur PT Rian Makmur Jaya, dengan waktu penyelesaian pekerjaan selama 120 hari kalender, terhitung mulai 25 Juli 2017 s/ d 25 Nopember 2017. "Berdasarkan hasil pemeriksaan Panitia Penerima Hasil Pekerjaan (PPHP) tanggal 24 November 2017 yang dituangkan dalam Berita Acara Pemeriksaan dan Penerimaan

Hasil Pekerjaan Konstruksi (PHO) Nomor : 027 / 006 / PPHP / PHO / KPA / SP&K / Disporasu / 2017, pekerjaan tersebut dinyatakan 100 persen dan tepat waktu. Pekerjaan tersebut telah dibayarkan lunas ke rekening ke Bank Sumsel Babel Nomor : 1443050166 an PT Rian Makmur Jaya dengan total bersih yang dibayarkan sebesar Rp 4.082.374.495," ungkap Rony. Mantan Kabidkum Polda Sumut itu menuturkan, berdasarkan fakta-fakta diperoleh, untuk mendapatkan proyek/ pekerjaan tersebut, adaa dugaan pemberian uang sebesar Rp 673.381.360.- oleh Deddy Oktavardian kepada Drs Sujamrat MM selaku Kuasa Pengguna Anggaran (KPA) dan Des Asharisyam SE, selaku Pejabat Pelaksana Teknis Kegiatan (PPTK). "Uang itu diberikan secara bertahap sebagai kesepakatan komitmen imbalan fee 16 persen dari nilai kontrak Rp 4.208.633.500,- sudah dipotong PPn 10 persen karena faktanya Deddy Oktaviardian yang mengerjakan pekerjaan tersebut, sedangkan Junaedi hanya menandatangani dokumen yang berkaitan dengan dokumen-dokumen terkait dengan pekerjaan tersebut di atas," beber Rony. Matan Kapolres Tapanuli Selatan itupun menjelaskan, berdasarkan hasil audit BPKP Perwakilan Provsu pada 4 Juli 2019, fakta-fakta perbuatan tersebut terdapat penyimpangan yang mengakibatkan terjadinya indikasi kerugian Keuangan Negara Republik Indonesia sebesar Rp 1.537. 273.395,00. Disebutkan Rony, adapun barang bukti yang diamankan, yakni dokumen pengadaan Nomor : DOK.001 / POKJA. 051-PK / ULP / Disporasu / 2017, tanggal 16 Juni 2017, dokumen penawaran dari PT Rian Makmur Jaya Nomor : 003 / PENAWARAN / RMJ / VI /

2017, tanggal 22 Juni 2017, perihal penawaran pekerjaan yang ditujukan kepada POKJA 051 PK. Kemudian, dokumen kontrak, Surat Perjanjian No. 027 / 573 / SP / KPA / SP&K / DISPORA / 2017, tanggal 24 Juli 2018, serta dokumen pembayaran dan dokumen lain yang berkaitan dengan perkara dimaksud. Setelah melakukan penahanan terhadap Sujamrat Amru, penyidik Tipikor melakukan penggeledahan di kantor Dinas Pemuda dan Olahraga Propinsi Sumut (Dispora Provsu) Jalan William Iskandar Medan Estate, Kamis (18/7). Dari kantor itu disita barang bukti belasan item, termasuk dokumen berikut copy sof CCTV. Penggeledahan dipimpin Kasubdit III/Tipikor Kompol Roman S Elhaj dimulai dari ruangan Kabid Sarana Prasarana dan Kemitraan Ir Sujamrat Amru MM. Petugas kemudian memeriksa sejumlah ruangan kepala seksi (Kasi) sarana prasarana dan terakhir ruangan Kepala Dinas Pemuda dan Olah Raga (Kadis Pora) Provsu, H Baharudin Siagian. Terkait kasus dugaan Korupsi renovasi lintas sirkuit tartan atletik Dispora, pihaknya telah memintai keterangan 20 orang saksi, termasuk Kadispora Propsu, Baharudin Siagian, sebagai Kuasa Pengguna Anggaran (KPA) pada Rabu (13/2) lalu. Kadispora Propsu, H Baharudin Siagian menjabat sebagai KPA pada proyek renovasi Lintas Sircuit Tartan Atletik PPLP Propsu TA 2017 dengan pagu anggaran Rp 4.797.700. 000, berdasarkan surat keputusan Gubernur Sumut nomor ; 188.44/10/KPTS/2017 tanggal 9 Januari 2017. Para tersangka dijerat dengan Pasal 2 ayat (1) UU RI No 31 tahun 1999 tentang Pemberantasan Tindak Pidana Korupsi, sebagaimana diubah dengan UU RI Nomor 20 Tahun 2001.(DA)

DIDUGA KONSPIRASI

Banding Manahara Silaban Ditolak PT Diduga karena adanya konspirasi, gugatan Manahara Silaban terkait rumah dan tanah di Jalan Sehati Gang Kenari Kecamatan Medan Perjuangan, akhirnya kandas di Pengadilan Tinggi (PT) Medan. Kuasa hukum penggugat Manahara Silaban dkk dari kantor Law Office DAIS & Co menduga ada praktek konspirasi dalam proses penanganan perkara gugatan sejak bergulir di PN Medan hingga ke PT. Dugaan kecurangan tersebut dikuatkan dengan pembuatan tanggal putusan yang sudah direncanakan sehingga PT memiliki alasan kuat untuk menolak sekaligus menyudahi upaya hukum. "Coba bayangkan, putusan yang seharusnya tanggal 17 Desember 2018, namun oleh Panitera Pengganti (PP) Fazidah dan majelis diketuai

Penggugat Manahara Silaban didampingi kuasa hukum tunjukkan akte banding di PN Medan, Senin (19/8). Aswardi Idris dirubah menjadi tanggal 10 Desember. Hal itu menjadi pukulan telak buat kami, karena dijadikan alasan untuk menolak gugatan, karena waktu sudah lewat," sebut seorang kuasa hukum penggugat, Johannes Turnip kepada andalas, Senin (19/8). Saat itu, kuasa hukum penggugat sudah mempertanyakan soal pencantuman tanggal putusan yang salah. PP Fazidah berjanji akan memperbaiki, namun hingga salinan putusan diterima dan akan diajukan

sebagai syarat pengajuan banding, ternyata tidak ada perbaikan. "Ada yang janggal dalam kasus ini. Soalnya, dalam akte banding yang dibuat dan ditandatangani Panmud Mahtina Hannum Harahap,l tercantum tanggal 17 Desember 2018. Namun pada salinan putusan justru berbeda, dan mereka tetap mencantumkan tanggal 10 Desember. Inilah yang menjadi pegangan buat PT menolak banding penggugat," kata Turnip. Meski demikian penggugat Manahara Silaban

didampingi kuasa hukumnya masih menaruh harapan kepada PN Medan agar bisa mencari solusi terkait persolan ini. Adapun gugatan Manahara Silaban dkk, adalah terkait sebidang tanah dan rumah di Jalan Sehati yang selama ini dikuasai penggugat sebagai tempat tinggal. Masalah ini bermula pada Desember 2016, penggugat meminjam uang kepada tergugat Anthony Washington Marpaung total Rp300 juta dengan agunan rumah tersebut. Namun, saat perjanjian utang piutang, ternyata dibuat perjanjian jual-beli yang tidak dibacakan oleh notaris Dewi Lestari (turut tergugat) di hadapan mereka. Empat bulan setelah cicilan dibayarkan, tergugat malah menyuruh mengosongkan rumah penggugat. Bahkan, Penggugat sudah sempat empat kali membuat cicilan, dengan jumlah Rp 45 juta.(AFS)


HUKUM & KRIMINAL

Selasa 20 Agustus 2019

harian andalas | Hal.

5

Pemukulan Anggota DPR Aceh Dilaporkan ke Mabes Polri Banda Aceh-andalas Yayasan Advokasi Rakyat Aceh (YARA) melaporkan kasus dugaan pemukulan anggota DPR Aceh yang juga Ketua Komisi I DPR Aceh Azhari Cage ke Mabes Polri di Jakarta. Ketua YARA, Safaruddin yang dihubungi dari Banda Aceh, Senin (19/8), mengatakan, kasus tersebut dilaporkan ke Kapolri melalui Divisi Profesi dan Pengamanan (Propam) Mabes Polri. "Kami melaporkan kasus ini agar Divisi Propam Polri mengusutnya. Apalagi pemukulan ini diduga dilakukan sejumlah oknum polisi yang sedang mengamankan unjuk rasa di DPR Aceh," kata dia. Dalam laporannya ke Mabes Polri, Safaruddin didampingi Sekretaris YARA Fakrurrazi, Direktur Hukum dan Advokasi YARA Yudhistira Maulana, dan Kepala Perwakilan YARA Aceh Barat dan Aceh Jaya Hamdani. Dalam laporan tersebut, YARA juga melampirkan

video pemukulan anggota DPR Aceh dan beberapa kliping media yang memuat berita tentang pemukulan tersebut. Safaruddin menyebut, rekaman video pemukulan terhadap anggota DPRA Azhari Cage telah tersebar luas melalui media sosial. Ini dikhawatirkan memicu kemarahan luas di masyarakat Aceh. Kemarahan tersebut juga dapat berdampak pada institusi Polri di Aceh. "Insiden ini bisa berdampak kepada rasa kepercayaan terhadap institusi kepolisian di Aceh, jika kasus pemukulan ini tidak diusut tuntas dan pelakunya tidak mendapatkan sanksi," sebut Safaruddin. Sebelumnya, anggota DPR Aceh Azhari Cage mengaku lebam serta tergores setelah diduga dipukuli sejumlah oknum polisi saat unjuk rasa mahasiswa di gedung DPR Aceh. "Dari hasil visum dokter Rumah Sakit Bhayangkara, ada lebam di rusuk dan kepala

serta ada goresan di punggung. Kasus ini sudah kami laporkan ke Polda Aceh," ungkap Azhari Cage. Azhari Cage mengaku dikeroyok dan dipukuli oknum polisi yang mengamankan unjuk rasa mahasiswa dalam memperingati 15 tahun perdamaian Aceh, Kamis (15/8). Saat itu, Azhari Cage mengaku mendapat perintah pimpinan DPR Aceh menjumpai pengunjuk rasa. Azhari Cage mendapat tugas tersebut selaku Ketua Komisi I DPR Aceh didampingi Bukhari Selian dari Fraksi PAN selaku anggota komisi. Saat unjuk rasa, kata dia, dirinya sempat menjumpai mahasiswa. Massa mahasiswa mendesak menaikkan bendera bulan bintang di satu dari dua tiang bendera utama DPR Aceh. "Saya melihat ada mahasiswa dipukuli polisi. Saya berteriak jangan dipukuli. Tapi, saya pun ikut dipukuli. Setelah insiden tersebut, beberapa mahasiswa dibawa polisi," ungkap Azhari Cage.(ANT)

Tiga tersangka eksekutor 'becak hantu' ditembak kedua kakinya.

Curi Motor di 27 TKP

POLRESTABES KEMBALI TEMBAK TIGA KOMPLOTAN ‘BECAK HANTU’

Medan-andalas Tim Pegasus Unit Pidum Satreskrim Polrestabes Medan kembali meringkus dan menembak kaki tiga tersangka komplotan 'Becak Hantu' yang sebelumnya kerap meresahkan warga Medan. Polisi juga meringkus 1 orang penadah hasil kejahatan komplotan ini. Berdasarkan informasi dihimpun, keempat tersangka, yaitu MS alias Kocu (22), warga Jalan Tangguk Bongkar, RPS alias Rendy (22), warga Jalan Tangguk Bongkar 7, FS alias Locot

(17), warga Jalan Tirto Sari dan seorang penadah, AS (34), warga Jalan Donggala Perumnas Mandala. "Masing-masing tersangka merupakan residivis. Ketiganya terpaksa dilumpuhkan karena melakukan perlawanan saat penangkapan," kata Kasat Reskrim Polrestabes Medan, AKBP Putu Yudha Prawira, Senin (19/8). Putu mengatakan, penangkapan ketiga komplotan 'Becak Hantu' itu berawal dari informasi diterima personel Pegasus Unit Pidum Sat Reskrim Pol-

restabes Medan pada 16 Agustus 2019. Disebutkan, ketiganya sedang berada di sebuah rumah kos Jalan Bajak V Kelurahan Harjosari II Kecamatan Medan Amplas. "Mendapat informasi tersebut tim langsung bergerak ke lokasi. Sampai di sana tim melakukan penggerebekan dan menemukan ketiga tersangka sedang tidur di rumah kos tersebut," urai Putu. Selanjutnya, tim mengamankan para tersangka dan melakukan penangkapan terhadap penadah yang sering

membeli barang hasil curian ketiganya. "Dari para tersangka, polisi menyita berbagai barang bukti diantaranya dua unit sepeda motor, gerinda mesin, mata gerinda, kunci L dan lainnya," rinci Putu. Berdasarkan hasil interogasi, ketiga tersangka mengakui perbuatanya telah melakukan aksi pencurian sepeda motor di 27 tempat kejadian perkara (TKP). "Sebagian komplotan becak hantu ini sudah ditangkap terlebih dahulu," pungkas Putu. (ACO)

Pengemplang Pajak Rp107 M Dituntut 3 Tahun Penjara

Kapolsek Medan Area, K ompol Anjas Asm ara Siregar (kan an) mengam ati barang Kompol Asmara (kanan) mengamati bukti hasil GKN, Senin (19/8).

GKN Jalan Denai Ringkus Pengedar Medan-andalas Giat Gerebek Kampung Narkoba (GKN) kembali dilakukan. Kali ini, Polsek Medan Area, Polrestabes Medan, bersama Muspika Kelurahan Tegal Sari 1 melakukan GKN di Jalan Denai, Gang Jati Medan. Petugas berhasil menangkap seorang pengedar narkotika jenis sabu. Dia adalah Randi Wiliam, warga Jalan Panjang, Simpang Gang Tani, Kelurahan Tegal Sari III, Kecamatan Medan Denai. Petugas menyita satu plastik klip kecil berisi sabu, empat plastik klip kosong, 28 mancis lengkap jarum, 12 bong dari botol kaca, satu gunting, 3 kaca pirex, 7 karet, 8 skop sabu dari pipet sedotan. Kapolsek Medan Area, Kompol Anjas

Asmara Siregar kepada wartawan, Senin (19/8) mengatakan, GKN itu dilakukan atas keresahan masyarakat yang melapor di lokasi tersebut banyak terjadi transaksi narkoba. Kemudian, bersama personel gabungan tiga pilar dipimpin Kapolsek Medan Area langsung melakukan penggerebekan di lokasi. "Dari hasil kegiatan tersebut diamankan 1 orang laki-laki dan 1 buah plastik klip kecil berisikan narkotika jenis sabu. Personel langsung mengamkan tersangka beserta barang bukti ke komando guna dilakukan penyidikan dan proses lanjut," tegas mantan Kanit Ranmor Polda Sumut tersebut.(BSC)

Antisipasi Korupsi

KPK Tempatkan Alat Sadap di PN Medan

Medan-andalas Komisi Pemberantasan Korupsi (KPK) kini memiliki ruang kerja khusus di Pengadilan Negeri (PN) Klas IA Khusus Medan. Pemandangan ini diketahui dari Humas PN Medan Jamaluddin MH saat ditemui di depan ruangan barunya. Humas sekaligus hakim niaga ini mengatakan, keberadaan ruang khusus tersebut merupakan tindak lanjut Memorandum of Understanding (MoU) antara KPK dengan Mahkamah Agung (MA) RI. "MoU-nya ada di Mahkamah Agung, dan kita hanya menindaklanjutinya saja. Kemarin sekitar sebulan yang lalu sudah ada orang dari KPK datang ke sini membahas soal (ruangan) itu," terang Jamaludin, Senin (19/8) Mantan Hakim PN Padang ini mengungkapkan, nantinya ruangan itu akan diisi segala perlengkapan petugas KPK untuk menunjang kinerja mereka, termasuk saat melakukan penuntutan dalam perkara-perkara yang mereka kerjakan di Pengadilan Negeri Medan. Meski demikian, Jamaluddin enggan memastikan kapan perlengkapan KPK tersebut masuk ke PN Medan. "Entah sore ini, atau besok. Tapi, dalam waktu dekat perlengkapan mereka masuk ke sini, seperti alat perekam suara dan pengedap suara. Ada juga alat yang lain," katanya. "Makanya, kalian ini juga hati-hati di Pengadilan ini," ujarnya berkelakar, mengaku sudah lama tau ada KPK selalu mengintai PN Medan. Jamaluddin tidak mem-

Medan-andalas Jaksa Penuntut Umum (JPU) menuntut Direktur PT Uni Palma, Husin dengan pidana 3 tahun penjara denda Rp214 miliar subsider 6 bulan kurungan. Terdakwa dinyatakan bersalah melakukan pengemplangan pajak senilai Rp107 miliar, dalam sidang di ruang Cakra V Pengadilan Negeri (PN) Medan, Senin (19/8). "Terdakwa Husin terbukti melanggar Pasal 39 A huruf (a) jo Pasal 43 Ayat (1) UU RI Nomor 6 Tahun 1983 tentang Ketentuan Umum dan Tata Cara Perpajakan sebagaimana telah dirubah dengan UU RI Nomor 16 Tahun 2009 Jo pasal 64 ayat (1) KUH Pidana," ujar JPU T Adelina. Usai membacakan tuntutan, majelis hakim diketuai Erintuah Damanik, menunda sidang hingga pekan depan dengan agenda pembelaan (pledoi) terdakwa. Sebelumnya dalam dakwaan, terdakwa mendirikan perusahaan PT Uni Palma yang ber-

Terdakwa pengemplang pajak mendengar tuntut ann ya di PN tuntutann annya Medan, Senin (19/8). kedudukan di rumah Sutarmanto di Jalan Karya Budi No 40 C Medan Johor. Husin yang semula tidak punya pekerjaan, menyuntik saham fiktif di perusahaannya senilai Rp200 juta. Sedangkan Sutarmanto sebagai Komisaris PT Uni Palma, senilai Rp50 juta. Dua tahun berjalan, PT Uni Palma melakukan transaksi pemasukan dan pengeluaran kepada 9 perusahaan besar di Jakarta, seperti PT Tangguh Jagad Nusantara, PT Bion

Sejahtera, PT Agro Sejahtera Mandiri, PT Bhumi Damai Sejahtera dan PT Agro Karya Gemilang. Kemudian, PT Bumi Jaya Mas, PT Graha Loka Jaya Mas, PT Virora Cipta Indonesia, PT Virora Cipta Indonesia dan PT Sawitri Era Plasmasindo dengan nilai transaksi mencapai Rp230 miliar. Tetapi, pemasukan ke kas negara kecil, karena terdakwa telah mengkreditkan pajak pemasukan.

Selain transaksi kepada sembilan perusahaan diduga fiktif tersebut, terdakwa Husin melakukan transaksi kepada PT Buana Raya (Kok An Arun) dan PT Liga Sawit Indonesia. Dia menerbitkan faktur pajak pengeluaran dalam kurun waktu Januari 2011 sampai Juni 2013, dibuat seolah ada penjualan CPO senilai Rp 118.652. 823.272. Kemudian, faktur pajak keluaran yang diterbitkan PT Uni Palma tersebut digunakan sebagai pajak masukan yang bisa dikreditkan untuk keuntungan Kok An Harun, selaku direktur CV Buana Raya dan PT Liega Sawit Indonesia. Sehingga, bisa merugikan negara dalam pemasukan atau penerimaan pajak. Sedangkan transaksi terdakwa Husin kepada sembilan perusahaan di Jakarta sebesar Rp 107.914. 286.966, telah digunakannya dan saksi Sutarmanto sebagai pajak masukan dan telah dikreditkan sebagai pajak masukan dalam pelaporan SPT masa PPN PT Uni Palma.(AFS)

16 TERSANGKA CURANMOR DIRINGKUS

15 Motor dan 1 Mobil Diamankan Kepolisian Resort (Polres) Lhokseumawe berasil meringkus 16 tersangka pencurian kendaraan bermotor (curanmor) dari sejumlah tempat terpisah dalam gelaran Operasi (Ops) Sikat Rencong 2019. Petugas juga berasil mengamankan 15 unit sepeda motor dan 1 mobil.

Penampakan ruangan KPK di sebelah ruang sidang Cakra Utama PN Klas IA Khusus Medan. bantah peralatan yang ditempatkan di salah satu ruangan adalah alat penyadap. Menindaklanjuti permintaan ruangan ini, Jamaluddin mengakui beberapa ruangan otomatis mengalami pergeseran. Bahkan, ruangan KPK yang akan disiapkan bekas ruang humas yang ditempatinya beberapa hari lalu. Dia mengaku hal tersebut termasuk normal terjadi di dalam tubuh pengadilan. "Jadi KPK menempati ruangan saya. Saya pindah ke ruang pengacara. Awalnya, mereka minta ukuran 2x3 meter saja. Tapi, kan nggak mungkin seperti itu, makanya kita ajukan ruangan saya saja," jelasnya. Disinggung apakah permintaan KPK tersebut bermaksud melemahkan atau

mencurigai penegakkan hukum Pengadilan Negeri Medan, Jamaluddin membantahnya. "Tidak ada itu. Malah kita bersyukur kita diawasi. Saya tegaskan, kedatangan mereka pun bukan untuk membuat kantor cabang, ya. Hanya sebatas ruangan saja untuk membantu kerja saat saat persidangan," sebutnya. Amatan wartawan, beberapa ruangan mengalami pergeseran, diantaranya humas, ruang wartawan dipindah ke ruang ibu menyusui. Ruang wartawan akan ditempati pengacara. Kemudian ruang ibu menyusui dipindah ke ruangan dekat loby. Selain itu, PN Medan juga membangun gedung Media Center bersebelahan dengan ruang humas yang baru. (AFS)

Adapun 15 tersangka lainnya adalah, S (33), SY (32), F (30), ketiganya warga Kecamatan Muara Dua, A (32), FA (12), RA (18), ketiganya warga Kecamatan Banda Sakti Kota Lhokseumawe, RF (31), warga Kecamatan Dewantara Aceh Utara, Y (30), warga Kecamatan Tanah Luas, R (43), warga Kecamatan Sy Bayu, H (36), warga Kecamatan Simpang Keramat, A (32), S (40), warga Kecamatan Kuta Makmur dan AS (45), warga Kecamatan Nisam Antara, BA (38), warga Kecamatan Nisam, serta J (36), warga Kecamatan Permata, Kabupaten Bener Meriah. Kapolres Lhokseumawe, AKBP Ari Lasta Irawan melalui Kasat Reskrim AKP Indra T Herlambang didampingi Kabag Ops Kompol Adi Sofyan dalam konferensi pers, Senin (19/8) mengatakan, pengungkapan

Kasat Reskrim Polres Lhokseumawe AKP Indra T Herlambang memberikan keterangan wartawan, Senin (19/ 8). kasus curanmor itu berdasarkan sembilan laporan polisi (LP) yang dibuat korbannya. Pengungkapan kasus 'besar' ini merupakan keberhasilan personel dalam masa Operasi Sikat Rencong sejak 1 sampai 20 Agustus. “Sebagian dari pelaku merupakan penadah hasil curian. Sementara satu tersangka lagi, aktor utama (eksekutor) dalam pencurian tersebut adalah SB (31), warga Kecamatan Blang Mangat, Kota Lhokseumawe. Dalam melancarkan aksinya, pelaku menggunakan kunci T. Rata-rata kendaraan yang dicuri tidak terparkir dalam kondisi baik. Pelaku diringkus dari berbagai wilayah hukum seperti di Bireuen, Aceh Utara dan terbaru di Gayo

Lues,” terang Kasat Reskrim di halaman Mapolres setempat. Atas pengungkapan kasus itu, penyidik menerapkan Pasal 363 KUHP Jo Pasal 480 KUHP dengan maksimal hukuman 7 tahun kurungan penjara. Dalam kesempatan itu, Kasat Reskrim meminta kepada masyarakat yang merasa kehilangan kendaraan bermotor untuk dapat mendatangi Mapolres Lhokseumawe dengan membawa bukti surat-surat kendaraan bermotor, tanpa dikenakan biaya. “Kami mengimbau kepada masyakarat, agar lebih berhati-hati dan waspada memarkirkan sepeda motornya, dan selalu memasang kunci ganda

karena pelaku selalu mengincar kendaran yang diparkir di tempat sepi,” imbaunya. Berikut kendaraan yang berhasil diamankan, Yamaha Jupiter z tanpa nomor polisi, Honda Supra X 125 BL 5543 DW, Viar Trail BK 6811 AF, Honda Beat BL 4934 KAA, Honda Vario BL 6203 BW, Yamaha Xeon BL 3827 JV, Honda Beat BL 3902 NAG, Yamaha Vixion BL 5457 AK, Yamaha Jupiter tanpa nomor polisi, Honda Supra 125 BL 5668 NAB, Honda Scoopy BL 4454 NU, Honda Supra 125 tanpa nomor polisi, Yamaha Vixion BL 6566 NH, Honda Sonic BL 6834 NY, Honda Spacy tanpa nomor polisi dan Mobil Ford Fiesta B 1862 PVF hitam.(MUL)


EKONOMI

Selasa 20 Agustus 2019

harian andalas | Hal.

6

Azarine Launching Kosmetik Baru di Medan

Dari kiri ke kanan: Deputi Kepala Perwakilan BI Provinsi Sumut Ibrahim, Direktur Andiwiana S, Budi, (Berdiri) Kusnadi dan Ahmad Darini foto bersama usai memberikan keterangan soal QR Code di Kantor BI Jalan Balai Kota Medan, Senin (19/8).

BI Luncurkan QRIS Standar Kode Pembayaran Nontunai

Medan-andalas Bertepatan dengan HUT ke-74 Kemerdekaan RI pada 17 Agustus 2019, Bank Indonesia (BI) meluncurkan standar Quick Response (QR) Code untuk pembayaran melalui aplikasi uang elektronik server based, dompet elektronik, atau mobile banking yang disebut QR Code Indonesian Standard (QRIS). Peluncuran itu secara nasional di Jakarta. Di Sumatera Utara, QRIS diluncurkan oleh Kepala Perwakilan BI Provinsi Sumatera Utara Wiwiek Sisto Widayat Sabtu (17/8) di halaman Kantor BI Jalan Balai Kota, Medan. Direktur BI Wilayah Sumut Andiwiana S bersama Deputi Kepala Perwakilan BI Sumut Ibrahim kepada wartawan di kantornya Senin (19/ 8) mengatakan implementasi

QRIS secara nasional efektif berlaku mulai 1 Januari 2020, guna memberikan masa transisi persiapan bagi Penyelenggara Jasa Sistem Pembayaran (PJSP). Peluncuran QRIS merupakan salah satu implementasi Visi Sistem Pembayaran Indonesia (SPI) 2025, yang telah dicanangkan pada Mei 2019 lalu. Dalam peluncuran tersebut, Gubernur Bank Indonesia Perry Warjiyo menyampaikan bahwa QRIS yang mengusung semangat UNGGUL (UNiversal, GampanG, Untung dan Langsung), bertujuan untuk mendorong efisiensi transaksi, mempercepat inklusi keuangan, memajukan UMKM, yang pada akhirnya dapat mendorong pertumbuhan ekonomi, untuk Indonesia Maju. Semangat ini sejalan dengan tema HUT ke–74 Kemerdekaan RI yaitu SDM Unggul Indonesia Maju. QRIS UNGGUL mengandung makna, yaitu Pertama, UNiversal, penggunaan QRIS bersifat inklusif untuk seluruh lapisan masyarakat dan dapat digunakan untuk transaksi pembaya-

ran di domestik dan luar negeri. Kedua, GampanG, masyarakat dapat bertransaksi dengan mudah dan aman dalam satu genggaman ponsel. Ketiga, Untung, transaksi dengan QRIS menguntungkan pembeli dan penjual karena transaksi berlangsung efisien melalui satu kode QR yang dapat digunakan untuk semua aplikasi pembayaran pada ponsel. Keempat, Langsung, transaksi dengan QRIS langsung terjadi, karena prosesnya cepat dan seketika sehingga mendukung kelancaran sistem pembayaran. Andiwiana menambahkan QRIS disusun oleh Bank Indonesia dan Asosiasi Sistem Pembayaran Indonesia (ASPI), dengan menggunakan standar internasional EMV Co.1 untuk mendukung interkoneksi instrumen sistem pembayaran yang lebih luas dan mengakomodasi kebutuhan spesifik negara sehingga memudahkan interoperabilitas antar penyelenggara, antar instrumen, termasuk antar negara. Untuk tahap awal, QRIS fokus pada penerapan QR Code Payment model Merc-

hant Presented Mode (MPM) di mana penjual (merchant) yang akan menampilkan QR Code pembayaran untuk dipindai oleh pembeli (customer) ketika melakukan transaksi pembayaran. Sebelum siap diluncurkan, spesifikasi teknis standar QRCode dan interkoneksinya telah melewati uji coba (piloting) pada tahap pertama pada bulan September hingga November 2018 dan tahap kedua pada bulan April hingga Mei 2019.EMV Co. adalah lembaga yang menyusun internasional QR Code untuk sistem pembayaran. Andiwiana menyebut permasalahan selama ini tidak semua kartu diterima bertransaksi di semua merchant, misalnya kartu pembayaran seperti Go Pay, OVO saat ini hanya bisa bertransaksi di beberapa tempat saja yang merupakan mitra mereka. Dengan adanya QRIS ini semua bisa bertransaksi di merchant mana saja, sepanjang ada dananya tersimpan di kartu tersebut. “Ke depan kita perlu digital payment,” kata Ardiwinata, ungkapnya. (G/RED)

Medan-andalas Perkembangan brand kosmetik Indonesia memang sedang melesat. Azarine sebagai salah satu brand bodycare, skincare, dan kosmetik juga turut menanggapi perkembangan industri kosmetik Indonesia dengan meluncurkan produk terbarunya Hydrasmooth Exclusive Matte Lip Cream. Launching Hydrasmooth Exclusive Matte Lip Cream tersebut dilaksanakan di Laurence House Medan bertajuk “Beautea Time” dan bekerja sama dengan Beauty Journal sebagai official media parter dan Tokopedia sebagai official marketplace partner, Jumat (16/8). Kegiatan yang mengundang sejumlah beauty influencer asal Medan ini sekaligus mengenalkan brand Azarine di Kota Medan. Untuk itulah, Azarine menggandeng Nikita Kusuma sebagai salah satu beauty influencer asal Medan. “Saya bersedia sebagai salah satu muse atau brand ambassador dari Azarine ialah selain kualitas produknya yang baik juga warna yang memang cocok untukku," ungkap Nikita. Lipcream yang dihadirkan oleh Azarine tidak hanya berfungsi untuk memberi warna cantik pada bibir tetapi juga mengandung unsur treatmen. Lip Cream ini mengandung Macadamia Oil dan Shea Butter yang berfungsi melembutkan bibir dan

Hub.

Jakarta - andalas Realisasi kredit kendaraan bermotor (KKB) BRI masih bisa tumbuh dobel digit hingga akhir kuartal II2019. Direktur Konsumer BRI, Handayani, mengatakan, pertumbuhan penyaluran pinjaman KKB tumbuh 35% secara year on year (yoy) meski industri otomotif di kuartal lalu mengalami perlambatan. Caranya, lanjut Handayani, dengan memprioritaskan

DIJUAL CEPAT (BU)

0853.6173.0505

- 1 unit rumah tinggal 3½ tgkt beserta tanah ± 333 m², siap huni, 3 Kt, 2 Km lengkap air, listrik, AC, SHM. - 1 unit rumah tinggal 2 tgkt, 2 Kt, 2 Km, Uk. 4,5 x 14 m, SHM, siap huni. - 1 unit rumah tinggal 2½ tgkt, 4 Kt, 3 Km, Uk. 4,5 x 14 m, SHM, siap huni, sudah ada perabot. - 1 unit rumah tinggal 2 tgkt uk. 4x14 m beserta tanah ± 280 m², SHM. - 1 unit rumah tinggal 2 tgkt Uk. 6 x 16 m, type 96, siap huni, SHM. Semua di Jl. Karya - 1 unit Condominium Cambridge Tower Picasso, Lantai 7, uk. 200 m, ada taman, 3 Kt, 2 Km. - 1 unit rumah tinggal uk. 6x18, type 100, 2 tgkt, 3 Kt, Komp. Taman Ubud Pasar Merah. Hub. 08126

07 7073 081 160 71 388

DIJUAL RUMAH

DIJUAL SATU UNIT RUMAH BERLOKASI DI JL. SUMBAWA I NO.54, KOMP MARELAN INDAH DENGAN LUAS BANGUNAN 352 M2, LUAS TANAH 701M2, PLN,PAM DAN STATUS SHM. HUBUNGI . 081376213270

KOST 20 E - Kost 20 E (lantai dasar), Luas 4 x 20 m² = 39 jt/tahun (nego). - Kost 20 E, kamar AC, isi lengkap Rp. 1,5 jt/nego. Harian/bulanan, Jl. Karya Pembangunan No. 20 E Polonia (belakang Hermes Place Polonia).

Hub. 0813.1036.7296, 0852.6105.9263 Web.: www.kost

INDEKOST

Di daerah Jl. Turi Medan, daerah Teladan dekat kampus UISU, Kampus ITM, Kampus UMSU, Kampus STT Harapan. Alamat Lengkap: Jl. Turi, Gang UISU No. 25 Medan. Pas dibelakang Kampus UISU. Khusus untuk Pria (Laki-laki). Hubungi Erix. (0813-6155-8325) (0831-98884815)

DIJUAL RUMAH 2 LANTAI PERMANENT - Luas tanah dan bangunan 67 m², SHM, 2 KT, 2 KM, dapur + kitchen set + kompor set. - Dinding wallpaper, ada balkon, garasi di bawah balkon, kamar mandi atas ada pemanas air, jemuran kain di belakang atas. Di Perumahan Gatsu Town Jl. Proyek Aluminium No. 1, Gatot Subroto Kec. Helvetia (di blkg. Ktr. Imigrasi) Medan. Pemilik langsung Ibu FONI MEGA, Harga 650 jt/nego. HP. 0812.1586.7778

tetap menjaga kelembaban bibir sehingga bibir tidak kering dan mengelupas. “Awalnya kami bergerak di perawatan tubuh agar sehat, maka untuk produk baru ini pun masih fokus pada kesehatan. Tampil cantik harus tetap sehat,” tegas Marsella Vanessa, owner Azarine. Cella menyebutkan bahwa Azarine Hydrasmooth Exclusive Mattr Lip Cream memiliki lima pilihan warna yang sesuai kebutuhan pasar perempuan Indonesia. “Warnawarna best seller yaitu pink, pink yang lebih mute soft, cokelat mute, cokelat pink, dan orange,” paparnya. Cella menambahkan, Azarine telah melaksanakan sejumlah riset berkaitan dengan warna lipcream yang akan di-launching. Lima warna inilah yang cocok dan pas

untuk kulit wanita Asia yang beragam mulai medium, light, sampai dark. Jadi satu warna bisa dipakai untuk semua orang (Indonesia),” tandasnya. Pada launching produk yang dihadiri lebih dari 100 beauty influencer asal Medan tersebut, Cella juga mengungkapkan bahwa event ini merupakan bentuk kerja sama dengan sejumlah brand lokal di berbagai industri, baik fashion, aksesoris, hingga media, dan platform penjualan online. Marcella juga mengungkapkan target penjualan yang akan dicapai dalam bulanbulan awal launching produknya. “Kami optimis, penjualan kami untuk produk baru ini bisa maksimal pada 3 bulan awal launching-nya,” pungkasnya. (SIONG)

Kredit Kendaraan Bermotor BRI Tumbuh 35%

DISEWAKAN GUDANG 1 unit gudang di Jl. Letda Sujono, Lok. Strategis, Listrik, air, LT. 15 x 46, LB. 12 x 30, Harga Rp. 80 jt / Nego.

andalas|siong

Marsella Vanessa, owner Azarine (kiri) dan Nikita Kusuma sebagai salah satu beauty influencer asal Medan saat launching Hydrasmooth Exclusive Matte Lip Cream di Laurence House, Medan, Jumat (16/8).

penyaluran kepada debitur yang baru memiliki kendaraan pertama. "Kami juga sasar kredit untuk mobil yang cc (kapasitas mesinnya) menengah antara 1000-2.500. Jadi pangsanya masih positif," ucapnya saat ditemui di Atrium Plaza Senayan, belum lama ini. Di samping itu, BRI juga masih menyasar debitur yang berada di luar pulau Jawa seiring dengan makin banyaknya pembangunan infrastruk-

tur jalan di berbagai daerah. Capaian tersebut juga mendorong kredit konsumsi BRI secara keseluruhan masih bisa tumbuh positif dan diperkirakan masih akan meningkat hingga akhir tahun mendatang. "Strateginya kerja sama dengan dealer partner, kendaraan yang cc-nya bukan eksklusif, dan kita banyak tumbuh di luar Jawa, jadi ceruk pasarnya bagus," tuturnya.(DTF)


EKONOMI 7 2,61 Ha Lahan Negara Segera Kerusuhan Papua Ganggu Dibagikan ke Masyarakat Iklim Investasi RI

Selasa

harian andalas | Hal.

20 Agustus 2019

Jakarta-andalas Pemerintah akan kembali membagikan lahan negara secara gratis kepada masyarakat dengan luas mencapai 2,61 juta hektare mulai pekan depan. Ini merupakan kelanjutan program redistribusi lahan dari kawasan hutan yang sudah dijalankan dalam beberapa waktu terakhir. Menteri Koordinator Bidang Perekonomian Darmin Nasution menjelaskan lahan dari kawasan hutan yang akan dibagikan terdiri dua kategori. Pertama, lahan yang masuk dalam program Percepatan Penyelesaian Penguasaan Tanah dalam Kawasan Hutan (PPPTKH) seluas 1,2 juta hektare. Kategori itu merupakan lahan kawasan hutan yang di dalamnya ada permukiman masyarakat. Untuk itu, pemerintah akan melakukan pendataan dan memberikan lahan tersebut secara 'cumacuma' kepada masyarakat yang menempatinya. "Kementerian Lingkungan Hidup dan Kehutanan akan ubah batas utamanya dan akan diresmikan presiden, sehingga nanti akan dapat sertifikat juga akhirnya mereka (masyarakat yang terlanjur menduduki lahan)," ujar Darmin di Kompeks Istana Kepresidenan, Jakarta, Senin (19/8). Kedua, lahan dari hutan produksi yang bisa dikonversi, yakni sekitar 1,41 juta hektare. Ia menjelaskan lahan ini merupakan hutan produksi untuk sektor pertanian dan perkebunan, namun sudah tidak berproduksi maksimal. "Nanti Ibu Siti (Menteri

LHK) yang tahu berapa persen jumlah tanaman yang ada agar dianggap sebagai kategori tidak produktif itu, ada ukurannya," jelasnya. Lantaran tidak berproduksi secara maksimal, menurut dia, pemerintah bisa mengalihkan fungsi dan kepemilikan lahan kepada masyarakat atau kelompok-kelompok yang membutuhkan agar bisa digunakan. Pemerintah pusat akan menggandeng pemerintah daerah untuk menentukan kepada pihak mana saja lahan patut diberikan. "Bupati dan Gubernur, mereka bisa usulkan, tapi harus bilang mau buat apa, misalnya sawah, kebun, hutan, tanaman industri, dan lainnya. Tapi mungkin ini cuma 500 hektare per kelompok begitu," katanya. Khusus untuk distribusi lahan ini, Darmin mengatakan pemerintah juga akan memberikan akses pembiayaan agar pemilik baru bisa mengelola lahan. Akses itu, sambungnya, akan dibuat

agar tidak menggunakan aliran kredit bank, namun dari perusahaan modal ventura. Sayangnya, Darmin belum bisa memberikan rincian terkait rencana akses pembiayaan itu. "Nanti kami bicara dengan OJK (Otoritas Jasa Keuangan) dulu. Kan banyak lulusan IPB (Institut Pertanian Bogor) dan (Universitas) Gadjah Mada yang bisa kelola, nanti kami carikan agar bisa dapat dana," terangnya. Lebih lanjut, mantan gubernur Bank Indonesia itu menyatakan proses bagi-bagi lahan akan dilakukan mulai pekan depan. Sebab, pemerintah sudah mulai merevisi payung hukum yang berkaitan agar program ini bisa dijalankan. Aturan yang direvisi yaitu Peraturan Presiden (Perpres) Nomor 88 Tahun 2017 tentang Penyelesaian Penugasaan Tanah dalam Kawasan Hutan. Namun, Darmin belum bisa memberi proyeksi pasti kepada siapa saja luasan lahan itu akan diredistribusikan. (CNNI)

2020 Ekonomi Bisa 7 persen, Jokowi Cuma Pasang 5,3 persen Jakarta-andalas Ekonom senior melontarkan kekhawatiran atas perkembangan perekonomian nasional di masa depan. Dirinya bahkan menyebut fase creeping crises (krisis merangkak) bisa lahir di Indonesia. Melalui akun twitter @ramlirizal, mantan Menko Kemaritiman era Kabinet Kerja Jokowi ini, menuliskan, creeping crises terjadi jika indikator makro-ekonomi di tanah air, terus merosot. Yang paling kentara saat ini adalah melemahnya daya beli, serta sejumlah perusahaan mengalami gagal bayar. "Yg

gagal bayar (default) dan zombie semakin banyak. Jika kelemahan makro bersamaan dgn kelemahan mikro, terjadilah krisis. Apalagi faktor global mengarah resesi," tulisnya di Jakarta, Senin (19/8). Mantan Menko Ekuin era Presiden Abdurrahman Wahid ini, mempertanyakan kinerja andalan utama tim ekonomi Jokowi yakni menteri Keuangan terbalik. Lantaran hanya menambah utang dengan bunga tinggi, dan mengejar pajak ecekecek. "Yang diuber pajak sing printil spt UKM. @jokowi, peningkatan utang punya 2

fungsi: membiayai defisit dan menopang rupiah," paparnya. Celakanya lagi, kata Rizal, utang dalam bentuk rupiah, terue membubung. Pola kerja seperti ini dinilainya tidak kreatif. "Miskin kreatifitas dan terobosan Menkeu "terbalik" itulah yg menjelaskan kenapa ekonomi 2020 @jokowi hanya tumbuh 5,3%. Padahal bisa 6,5%-7%," ungkapnya. "Karena andalannya hanya utang, tanpa kreatifitas utk memacu sumber2 pertumbuhan lain," pungkas mantan Kepala Badan Urusan Logistik (Kabulog) di era Gus Dur itu. (INC)

Jakarta-andalas Peneliti Institute for Development of Economics and Finance (Indef) Peneliti Indef, Eko Listianto menilai kerusuhan yang saat ini tengah terjadi di Manokwari, Papua akan berdampak pada perekonomian Indonesia. Saat ini suasana di Manokwari masih mencekam sejak Senin (19/8) pagi.

Eko menyebutkan dampak dari kerusuhan tersebut dapat menggoyang iklim investasi RI. Sebab persepsi investor terhadap keamanan Indonesia menjadi negatif. "Kalau berkepanjangan, biasanya dia punya impact ke persepsi investor," kata Eko saat ditemui di kantornya, Jakarta, Senin (19/8). Terlebih Papua saat ini merupakan ikon investasi tambang Indonesia. "Terutama Papua kan kita kenal sebagai sektor- sektor yang banyak menarik investasi tambang," ujarnya. Dia melanjutkan, sekarang

saja kondisi investasi di pulau mutiara hitam tersebut sedang dalam kondisi kurang baik. Isu kerusuhan tentu akan semakin memperparah kondisi tersebut. "Pertumbuhannya sangat rendah karena investasi tambang disana sedang tidak bagus kan. Nah ya impact ke ekonomi sih terutama image keamanan investasi disana kalau berlarut -larut ya," ujarnya. Sementara itu, Eko mengungkapkan kontribusi Papua terhadap ekonomi RI secara keseluruhan memang tidak terlalu besar. Namun dia mengaku tidak mengetahui

persis angkanya berada di kisara berapa. "Kalau nilai secara total masih kecil cuma saya gak tau kalau kontribusi Freeportnya dari pajaknya cukup besar ya, tapi saya gak tau angkanya, Tapi secara makro Papua masih kecil, mungkin kurang dari 5 persen," tutupnya. Massa di Manokwari, Papua melakukan demonstrasi sepanjang Jalan Yos Sudarso Manokwari. Mereka memblokir jalan tersebut. Aksi ini buntut dari peristiwa mahasiswa Papua di Malang dan Surabaya. Sehingga massa tak terima dan melakukan unjuk rasa. (LIP6)

PTPN IV memberikan penghargaan kepada 99 pemanen kelapa sawit dan pemetik teh terbaik dari 31 kebun.

PTPN IV Beri Penghargaan ke Pemanen Sawit dan Pemetik Teh Medan-andalas PTPN IV memberikan penghargaan kepada 99 pemanen kelapa sawit dan pemetik teh terbaik yang berasal dari 31 kebun, masing-masing berupa sertifikat dan uang. Penghargaan diberikan langsung oleh Plt Direktur Utama PTPN IV Umar Affandi didampingi Direktur Operasional Rediman Silalahi dan Direktur Sumber Daya Manusia dan Umum Rizal H Damanik di Lapangan Golf PTPN IV Kebun Pabatu, Serdang Bedagai, seusai upacara peringatan HUT ke-74

Kemerdekaan Republik Indonesia, Sabtu (17/8). Hadir Kepala Biro Perencanaan, SDM, dan Organisasi Kementerian BUMN Ony Suprihartono, Kepala Bagian Organisasi dan Reformasi Birokrasi Muhammad Rizal Kamal, Direktur Keuangan, SDM dan Umum PT Kawasan Industri Medan (Persero) Adler Manarissan Siahaan serta Direktur Operasional Perum Jasa Tirta I Alfan Rianto. Hadir juga Direktur Anak Perusahaan PT Medica Nusantara Abdul Majid, sedang-

kan dari pemangku jabatan puncak PTPN IV hadir Kepala Bagian, Wakil Kepala Bagian, Project Manajer dan General Manajer Distrik I-IV, Muspika, tokoh masyarakat, dan organisasi kepemudaan. Pemanen terbaik I menerima uang sebesar Rp5.000.000, terbaik II menerima Rp.3.000.000, terbaik III menerima Rp2.000.000. "Selamat atas prestasi terbaik, pertahankan bahkan tingkatkan atau tularkan prestasi ini kepada karyawan pemanen lain," pesan Umar Affandi. Penilaian kriteria karya-

wan pemanen kelapa sawit dan pemetik teh penerima penghargaan antara lain mulai dari kapasitas, disiplin, mutu panen/ petik, perilaku, dan loyalitas masing-masing karyawan. Salah seorang pemanen TBS Jamaludin karyawan afdeling IV PTPN IV Kebun Balimbingan, dengan kapasitas panen sebanyak 5,7 ton TBS per hari. Sementara Sukiman karyawan afdeling II PTPN IV Kebun Tobasari, dengan kapasitas petik sebanyak 325 Kg daun teh basah per hari. (RIL)

DIJUAL TANAH Sertifikat Hak Milik L=2166 m², Lok. : Sgt. strategis tepi jalan besar Tanjung Selamat Medan Sunggal. Harga pas Rp. 2 jt/m². Hub. Langsung Pemilik 081 153 9699 (Tanpa Perantara)

DISEWAKAN Ruko 3½ tkt, (L=184 m²) dan ruko 2 tkt (L=325 m²) di Jl. H.M. Yamin Sp. Jl. Sentosa Baru (dekat Majestik), lok. strategis. Cocok untuk segala usaha khususnya home industry. Hub. 0821 6299 5678 – 0852 9719 4901

DIJUAL

Sebidang tanah di Lokasi Taman Malibu Indah Blok G8. Uk. 18 x 26. Bagi yang berminat Hub. 0821 6517 6868, 0877 6941 6018, 0853 7300 8282 (TP)

MURAH..!!

JUAL PAVING BLOCK

PRESS MESIN JL. SM. RAJA KM. 6,7 No. 47 Medan Telp. 061.7850888 HP. 0811 605090

DIJUAL 3 TAPAK TANAH

- Uk. P. 101/99 m, L. 21/20 m, LK. 2050 m², terletak di Pematang Biara Kec. P. Labu. - Uk. P. 48 / 53 m, L. 23/22,40 m, LK. 1146 m², terletak di P. Labu Pekan Kec. P. Labu. - Uk. P. 47, 80/50 m, L. 17/24, 50 m, LK. 1014 m², terletak di P. Labu Pekan, beserta 1 unit rmh. permanen. Harga Nego.

Hub. 0852.6191.9800


Selasa

harian andalas | Hal.

20 Agustus 2019

Hajar Myanmar 5-0

Indonesia Raih Perunggu Jakarta-andalas Timnas Indonesia U-18 meraih tempat ketiga Piala AFF U-18 2019, usai Garuda Nusantara menghajar Timnas Myanmar U-18 dengan skor 5-0. Bertanding di Th?ng Nh?t Stadium, Ho Chi Minh City, Vietnam, Senin (19/8), Indonesia tampil perkasa di babak pertama. Lima gol dilesakkan tim besutan Fakhri Husaini ke gawang Myanmar. Namun, pesta gol Indonesia baru terjadi di menit ke36. Dari sisi kiri, crossing mendarat di kaki Muhammad Fajar Fathur Rachman. Fajar kemudian mengopernya lagi ke Beckham Putra, dan dengan sekali gocek, gelandang muda Persib Bandung itu melepaskan sepakan kaki kiri yang berujung gol. Skor menjadi 1-0. Jelang turun minum, Indonesia menambah dua gol lagi lewat Beckham di menit ke-45 dan Supriadi yang mencatat hattrick di injury time. Garuda Nusantara pun menutup paruh pertama dengan keunggulan 5-0. Di babak kedua, Indonesia masih mendominasi atas Myanmar. Tim merah putih bahkan nyaris menambah golnya di awal-awal selepas istirahat. Memasuki menit ke-80, Indonesia masih berusaha mencari gol lagi ke gawang Myanmar. Namun, tak ada gol tambahan diciptakan Indonesia. Hingga laga tuntas, kemenangan 5-0 tetap bertahan dan Indonesia merebut tempat ketiga di Piala AFF U-18 2019. Cari Pemain Baru Pelatih timnas sepak bola U-18 Fakhri Husaini menyampaikan akan membuka kesempatan bagi calon pemain-pemain baru untuk

mengisi formasi tambahan skuat Garuda Nusantara usai kejuaraan Piala AFF U-18 2019. "Tentu saya masih buka kesempatan bagi para pemain potensial dari Sabang sampai Merauke. Indonesia sangat luas dan saya yakin akan ada tambahan tenaga baru," tutur Fakhri saat ditemui di Ho Chi Minh City, Senin malam. Ia menuturkan bahwa formasi pemain timnas U-18 yang kini berjumlah 23 orang masih kurang dan membutuhkan sumber tenaga tambahan untuk mengisi di semua lini. Fakhri dan timnya akan benar-benar mengawasi dan memperhatikan proses seleksi tersebut sehingga bisa mendapatkan pemain yang sesuai dengan syarat dan kriteria yang dibutuhkan timnas. "Di posisi kiper kami hanya punya tiga, kami akan cari tambahan. Untuk pelapis dan posisi tengah walau pun sudah cukup tangguh tapi masih butuh lagi, termasuk penyerang. Kami butuh tambahan meski formasi sekarang sudah bagus," katanya menambahkan. Usai meraih kemenangan 5-0 atas Myanmar dalam laga perebutan peringkat tiga Piala AFF U-18 2019 di Stadion Thong Nhat, Fakhri juga mengungkapkan sejumlah evaluasi dalam tujuh pertandingan yang sudah dilalui di kejuaraan ini. Dari aspek penampilan pemain, Fakhri mengaku puas dengan performa Fakhri lebih menyoroti aspek taktik, terutama saat kekalahan tipis 3-4 dari Malaysia di babak semifinal yang disebabkan keuntungan lawan yang punya lebih banyak kesempatan bola servis. (DTC/ANT)

Kejuaraan Dunia Bulutangkis

Anthony dan Tommy Lolos Jakarta-andalas Anthony Sinisuka Ginting dan Tommy Sugiarto memetik hasil positif di babak 64 besar Kejuaraan Dunia Bulutangkis 2019 yang melaju ke putaran kedua. Dalam pertandingan babak pertama di St. Jakobshalle, Senin (19/8), Anthony memetik kemenangan atas Georges Julien Paul (Mauritius). Anthony mengalahkan Georges menang dua gim langsung 21-15, 21-15. "Tadi sih kalau dari mainnya kurang puas, masih ada beberapa feeling permainan yang belum pas. Tapi saya coba buat atasi juga. Selain itu, karena lawan masih di bawah saya, saya juga manfaatin pertandingan hari ini buat adaptasi lagi," kata Anthony dalam rilis PBSI. Anthony tinggal menunggu lawan di babak kedua, pemenang antara Raul Must (Estonia) dan Toby Penty (Inggris). Di atas kertas, Anthony dijagokan untuk memenangi laga tersebut. "Pastinya, meski nggak terlalu capek, tetap harus recovery lagi. Sama diingat lagi apa yang tadi masih belum enak di lapangan. Mungkin setelah ini masih ada latihan struk sedikit agar lebih nyaman," ujar Anthony. "Lawan Toby Penty atau Raul Must juga nggak gampang. Sama Toby sudah ketemu, kalau Raul belum. Mungkin besok atau nanti akan nonton pertandingannya lagi," katanya. Ini menjadi kesempatan Anthony untuk menjadi juara dunia. Dia memiliki dua kali

pengalaman, tampil di ajang itu pada 2017 dan 2018, namun terhenti di babak kedua. "Harapannya pasti lebih dari tahun-tahun sebelumnya. Dari pengalaman juga saya sudah lebih banyak dari tahun sebelumnya, kesempatan juga makin besar. Jadi pasti ingin hasil yang bagus dan sesuai harapan. Tapi saya nggak mau memikirkan terlalu jauh. Saya mau pikir satu per satu dulu," ujar Anthony. Diungkapkannya, target pribadi inginnya masuk delapan besar atau semifinal. Tapi saya, Jonatan (Christie) dan Mas Tommy (Sugiarto) akan saling ketemu di babak berikutnya. "Kita nggak tahu siapa yang terus lolos, jadi yang pasti siapkan yang terbaik saja," katanya. Di laga lain, Tommy juga meraih kemenangan. Dia mengalahkan pemain Sri Lanka, Niluka Karunaratne, dengan skor 21-18, 21-12. Ginting memulai laga dengan keunggulan 6-1. Performa apik Ginting membuat dirinya bisa unggul jauh 114 saat gim pertama memasuki interval. Ginting akhirnya menyudahi gim pertama dengan kesempatan game point pertama yang ia dapatkan. Serangan beruntun Ginting tidak bisa ditahan oleh Paul. Skor 21-15 untuk Ginting di gim pertama. Penempatan shuttlecock Ginting yang akurat kemudian membuat Paul tak berdaya. Ginting mengakhiri gim kedua dengan skor 21-15. (DS/CNN/ANT)

8

Terancam 'Kerja Paksa' di PSG

Neymar Tak Kunjung Usai Neymar terancam bakal menjalani musim tak menyenangkan dengan bertahan di Paris SaintGermain lantaran masa depan pemain Brasil tersebut belum jelas. MESKI rumor kepergian Neymar dari PSG sudah terdengar sejak bursa transfer bergulir, sejauh ini belum ada pengumuman resmi kepindahan Neymar. Nama Barcelona sendiri terus jadi klub yang dikaitkan dengan Neymar. Tetapi situasi makin pelik lantaran tiap pihak tetap berpegang pada keinginan masingmasing. PSG ingin harga tinggi sedangkan Barcelona hanya mau dengan sistem barter pemain plus uang. Kepergian Neymar makin berat karena Philippe Coutinho, salah satu pemain yang sempat ditawarkan ke PSG, kini justru disebut sudah mencapai kesepakatan dengan Bayern Munchen. Tanpa kehadiran Coutinho, penawaran barter pemain yang bakal diajukan Barcelona ke PSG bakal makin melemah. Pelatih PSG Thomas Tuchel sudah menyatakan ia tak akan rela melepas Neymar tanpa pengganti sepadan. "Neymar tak akan pergi tanpa kami melakukan perekrutan pemain. Hal itu tidak akan mungkin terjadi. Namun jelas bahwa bila Neymar bertahan, maka kami akan memiliki pemain yang bisa membantu meraih kemenangan," ucap Tuchel. Pernyataan tersebut membuat

Neymar bisa saja bertahan di Paris. Dengan bursa transfer ditutup pada 2 September, maka ruang gerak PSG untuk mendapatkan pemain baru juga makin terbatas. Kehadiran Neymar di PSG juga tak lagi mendapat sambutan hangat. Pernyataan Neymar yang ingin hengkang membuat ia tak lagi mendapatkan kepercayaan seperti saat ia datang ke PSG pada 2017. Namun menilik pernyataan Tuchel, setidaknya Tuchel bakal memaksimalkan tenaga Neymar bila bintang asal Brasil itu batal pindah. Neymar tak akan terkena hukuman 'dibangkucadangkan' karena telah mengecewakan klub. Dalam dua pertandingan awal sendiri, Neymar belum turun bermain. Tuchel menegaskan

kondisi Neymar belum 100 persen fit. Coutinho Berlabuh Sementara itu, saga transfer Philippe Coutinho akhirnya tuntas, setelah resmi meninggalkan Barcelona untuk bergabung Bayern Munich sebagai pemain pinjaman. Pemain bintang Brasil itu direkrut Bayern sampai akhir musim 2019/2020 dengan opsi pembelian permanen. Coutinho telah lulus tes medis pada Minggu (18/8), sebelum menandatangani kontraknya di Sabaner Strasse. "Kami sudah bekerja untuk membawa Philippe Coutinho ke mari selama beberapa waktu dan kami sangat gembira, kami bisa menuntaskan transfer ini. Terima kasih kepada FC Barcelona

karena menyetujui transfer ini. Dengan kreativitas dan skill dia yang luar biasa, Philippe adalah seorang pemain yang akan memperkuat serangan kami," ucap CEO Bayern Karl-Heinz Rummenigge. Bayern meminjam Coutinho dari Barcelona dengan biaya sebesar 8,5 juta euro (Rp 134,4 miliar) sedangkan harga belinya dipatok sebesar 120 juta euro (Rp 1,89 triliun). Die Roten juga akan menanggung seluruh gaji Coutinho yang mencapai 11,2 juta euro per tahun (Rp 177,1 miliar). Di klub barunya itu, Coutinho telah memilih seragam nomor 10 yang pernah dipakai legendalegenda macam Uli Hoeness, Lothar Matthaeus, Roy Makaay, dan terakhir Arjen Robben. (CNN/DTC)

dan mencetak gol penyeimbang melalui Wilfried Ndidi. Meski kembali gagal menang, Cole menilai ada tanda-tanda yang positif dalam skuat Chelsea. "Saya rasa Chelsea sudah mengawali laga dengan baik," beber Cole. Cole menilai The Blues sudah mulai menunjukkan pola permainan yang bagus sehingga ia optimistis bahwa Lampard dan Chelsea akan segera memetik kemenangan. "Kita semua tahu bahwa ketika tim anda unggul 1-0, anda harus mencoba untuk mencetak gol kedua, karena anda tahu bahwa tim lawan tidak akan memberikan banyak kesempatan untuk mencetak gol," katanya. Cole memaklumi jika Chelsea

belum kunjung memetik kemenangan. Namun ia percaya skuat The Blues butuh waktu sebelum taktik Lampard mampu diserap dengan sempurna. "Chelsea memiliki pemain yang mampu membawa mereka finish di empat atau enam besar, namun Premier League sudah berubah. Manajer membutuhkan waktu, dan pemain pun demikian. Jadi saya rasa kita tidak boleh panik dahulu saat ini." tandasnya. Chelsea akan mengincar kemenangan perdana mereka di pekan ketiga EPL musim ini. Mereka akan mencoba mengalahkan Norwich City saat mereka menyambangi Carrow Road pada tanggal 24 Agustus mendatang.

Imbang Lawan City

Lampard Belum Cetak Kemenangan FRANK Lampard belum juga merasakan kemenangan dalam debutnya sebagai pelatih Chelsea, setelah timnya ditahan imbang Leicester 1-1 dalam pertandingan Liga Inggris di Stamford Bridge, Minggu. Chelsea, yang pekan lalu kalah 0-4 dari Manchester United di Liga Inggris dan kalah adu penalti dari Liverpool di Supar Cup Eropa, sempat unggul lebih dulu melalui gol Mason Mount di menit ketujuh. Namun pemain Leicester asal Nigeria Wilfred Ndidi dapat membuat gol balasan pada menit ke-67 pada pertandingan di Stamford Bridge itu. Meski pun Chelsea lebih menguasai lapangan, namun hasil imbang 1-1 tetap bertahan hingga akhir pertandingan. Lampard, yang menjadi pencetak gol terbanyak bagi Chelsea saat menjadi pemain, tampaknya harus bekerja lebih keras lagi untuk dapat setidaknya menyamakan prestasi klub itu di-eranya. Ketika itu Chelsea sempat tiga kali menjuarai Liga Inggris tiga kali dan untuk pertama kalinya meraih trofi Liga Champions.

Lampard mendapat sambutan hangat dari penonton di Stamford Bridge yang membentangkan spanduk bertulisan ""welcome home Super Frank". Sementara itu pada pertandingan lainnya di Liga Inggris, Minggu, Sheffield United berhasil mengalahkan Crystal Palace 1-0. Gol kemenangan Sheffield dicetak oleh John Lundstram pada menit ke-47. Sementara itu, mantan pemain Chelsea, Ashley Cole enggan menghakimi skuat Chelsea terlalu cepat. Cole menilai The Blues sudah menunjukkan performa yang apik sehingga cepat atau lambat mereka akan memetik kemenangan. The Blues mengawali musim kompetisi 2019/2020 dengan dua kekalahan, ditumbangkan 4-0 oleh Manchester United di partai pembuka EPl dan mereka kalah di babak adu penalti oleh Liverpool di ajang UEFA Super Cup. Pada akhir pekan kemarin, Chelsea nyaris memetik kemenangan perdana mereka setelah Mason Mount mencetak gol ke gawang Leicester City. Namun di babak kedua, The Foxes bangkit

Putus Nyambung Zidane dan Bale

Bak Kisah Cinta Remaja DRAMA Gareth Bale vs Zinedine Zidane kembali menghiasi perjalanan Real Madrid di musim 2019/20 ini. Masalah yang sama terulang, Zidane ingin membuang Bale, tapi sampai saat ini Bale masih bertahan di Santiago Bernabeu. Sepanjang pramusim ini, Bale sering berlatih terpisah dengan skuad utama Madrid. Dia lebih sering berlatih di Valdebebas bersama James Rodriguez dan Mariano. Ketika pemain-pemain inti lainnya bekerja bersama Zidane, Bale hanya menjalani latihan ringan yang jauh dari standar pemain-pemain lain. Bale mungkin tidak benar-benar memahami taktik Zidane. Biar begitu, pada laga pertama Madrid di La Liga musim ini, Bale

kembali terpilih sebagai starting line-up. Melawat ke markas Celta Vigo pada pekan pertama La Liga, Madrid pulang dengan tiga poin usai membungkus kemenangan 1-3. Bale, tentu saja, berkontribusi langsung dengan menciptakan satu assist untuk gol Karim Benzema. Bale boleh jadi jarang berlatih dengan tim inti, tapi ternyata dia tidak tampak kesulitan bermain bersama. Sebelumnya, hubungan Bale dengan Zidane berjalan buruk. Dia sudah nyaris bergabung dengan klub Cina, kariernya di Madrid tampak tamat. Kini, sepertinya Zidane masih membutuhkan Bale. Bale berhasil membuktikan diri dan memenangkan kepercayaan Zidane. Mau tak mau, Zidane kembali

menempatkan nama Bale dalam rencananya musim ini. Keputusan Zidane memercayai Bale ini mungkin tidak benar-benar murni. Cedera panjang Marco Asensio bisa jadi salah satu pendorong, juga kesulitan Madrid menemukan klub pembeli. Biar begitu, Bale tetaplah Bale. Dia adalah salah satu pemain yang membantu Madrid menjuarai Liga Champions dalam tiga musim beruntun. Bale tetap pemain penting pada laga-laga krusial. Kini, dengan kemungkinan bertahan yang semakin besar, Bale bakal diharapkan menjaga performanya. Keputusan ada di tangan Zidane, Bale hanya bisa memberikan yang terbaik ketika diberi kesempatan bermain.(BN)

(ANT/BN)


OLAHRAGA

Selasa 20 Agustus 2019

harian andalas | Hal.

9

2 Pemain PSMS Pindah ke Klub Baru Medan-andalas Jelang dimulainya putaran kedua Liga 1 2019, Bali United yang saat ini sedang berpacu di papan atas klasemen memperdalam stok mereka untuk lini depan dengan mendatangkan striker tambahan. Nama baru berhasil didapatkan Serdadu Tridatu, yakni Aldino Herdianto. Pada awal musim, Aldino bermain di kompetisi Liga 2, dengan membela PSMS Medan. "Kami resmi merekrut Aldino dengan kontrak sampai putaran kedua kompetisi tahun ini. Setelah kami berkoordinasi dengan tim pelatih," ucap Yabes Tanuri, CEO Bali United. Soal merekrut Aldino, Yabes beralasan nama Aldino memang pemain yang dibutuhkan tim pelatih untuk direkrut pada bursa transfer pemain tengah musim ini. Pemain asal Binjai ini sudah lama dalam radar Stefano Cugurra, pelatih Bali United. Ia sempat membela Mitra Kukar, juga pernah jadi bagian TIRAPersikabo. Sebelum merekrut Aldino, Bali United lebih dulu melepas gelandang muda mereka, Sutanto Tan. Pemain asal Batam

itu merapat ke klub Liga 2, PSIM Yogyakarta. Gerak cepat dilakukan dua mantan pemain PSMS Medan, Aldino Herdianto dan Tambun Naibaho. Tak lama setelah dibuang PSMS, keduanya telah menemukan klub baru, bahkan Aldino bahkan mendapatkan klub yang levelnya atas di PSMS, yang berkompetisi di Liga 1. Mulai Senin (19/8), pemain kelahiran Binjai, Sumatera Utara tersebut resmi menjadi milik Bali United. Sementara rekannya, Tambun Naibaho juga bergabung dengan Persiba Balikpapan yang berjuluk Beruang Madu. Persiba Balikpapan mengkonfirmasi kedatangan dua penyerang anyar yakni Indra Setiawan dan Tambun Naibaho untuk menyongsong putaran kedua Liga 2 2019, meskipun bursa transfer tengah musim belum resmi dibuka. Naibaho bahkan sudah terlihat bergabung dalam sesi latihan Persiba pada Sabtu sore, walaupun bukan latihan resmi, mengingat tim tengah mendapat jatah libur hingga Minggu (18/8). Ketua Umum Persiba Gede Widiade mengkonfirmasi kedatangan Indra yang tiba berstatus pinjaman dari PSCS Cilacap. "Kita sudah pastikan Indra Setiawan," kata Gede. Baik Indra maupun Naibaho

punya rekam jejak koleksi gol yang cukup mentereng dan diharapkan bisa mengatasi persoalan tumpulnya penyelesaian skuat Beruang Madu belakangan ini. Naibaho mengaku tidak punya target gol khusus setibanya ia di Batakan, sebab baginya yang terpenting membantu Persiba meraih kemenangan demi kemenangan yang dibutuhkan untuk mengangkat diri dari zona degradasi. "Yang penting bikin gol lebih banyak dari lawan dan menang. Untuk itulah kita berjuang. Bersama rekan-rekan semua pasti bisa. Kami akan bekerja lebih keras lagi. Pasti bisa," tegas Naibaho. Persiba saat ini berkutat di posisi ke-10 klasemen Liga 2

Wilayah Barat dengan koleksi sembilan poin atau cuma unggul satu poin dari juru kunci Persatu Tuban. Seperti diketahui, Tambun dan Aldino adalah dua dari sembilan pemain yang dibuang alias diputus kontrak pada akhir putaran I.Selain keduanya, duo naturalisasi Mohammadou Al Hadji, Mamadou Diallo juga didepak dari PSMS. Firza Andika ke PSM Kabar baik datang dari pesepakbola asal Medan, Firza Andika, yang sebelumnya kasusnya heboh lantaran nasibnya tak jelas di klub Belgia, AFC Tubize. Bek sayap Timnas Indonesia itu telah mendapatkan klub baru yang akan menggunakan skillnya. Adalah klub Liga 1, PSM

Makassar yang resmi menjadi tim pelabuhan baru Firza. Juku Eja resmi mengontrak Firza Andika dengan status pinjaman hingga akhir musim 2019. Eks punggawa Timnas U-19 itu diboyong dari klub asal Belgia, AFC Tubize, dengan opsi perpanjangan kontrak. Kepastian itu diumumkan CEO PSM Makassar, Munafri Arifuddin, melalui situs resmi klub pada Senin (19/8). "(Peminjaman Firza Andika) dengan opsi perpanjangan kontrak," kata Munafri. Sementara itu, Firza senang dapat memperkuat PSM. Nama besar dan prestasi Juku Eja yang baru saja menjuarai kompetisi Piala Indonesia 2018/ 2019 membuatnya tak ragu untuk datang ke Makassar. Informasi ini juga dibenarkan oleh agen Firza, dari 2Touch Internasional, Khairul Asyraf. “Firza sudah mendapatkan lampu hijau dari AFC Tubize untuk dipinjamkan ke klub lain. Dan, kami memilih PSM Makassar,” ujarnya. Khairul menjelaskan ada beberapa faktor mengapa akhirnya Firza ke PSM. “Mentality PSM Makassar seperti mentality Medan, pelatih asing, Pak Appi (CEO PSM) yang serius sekali dan ikhlas mau menggaet Firza,” katanya. Dalam kontrak tersebut, ditegaskan Khairul, status

pemain kelahiran tahun 2000 itu adalah pinjaman. “Statusnya pinjaman hingga akhir musim,” bebernya. Dalam penandatanganan kontrak, lanjut Khairul, dihadiri mantan pemain PSMS langsung dan perwakilan agen 2touch Indonesia, Fadli Fernanda. Seperti diketahui, Firza mundur dari Northcliff Sport, yang membawahinya hingga sampai ke AFC Tubize. Namun, selama enam bulan di Belgia, Firza tak digaji dan akhirnya pulang ke Indonesia. Di AFC Tubize, Firza sudah tanda tangan kontrak hingga 2020. Dalam klausul, Northcliff akan menjadi sponsor, namun dari Januari hingga saat ini, pembayaran sponsorship tidak dilakukan, sementara logo sudah menempel di jersey AFC Tubize. Imbasnya, gaji Firza tak dibayarkan, dan Firza tak dimasukkan dalam skuad musim berikutnya AFC Tubize. Meski begitu, AFC Tubize masih berhak memiliki Firza hingga 2020 hingga statusnya pinjaman di PSM. Firza sempat menuliskan surat mundur dari Northcliff namun tak direspon. Teranyar surat minta haknya dibayarkan, juga masih tidak direspon. Hingga akhirnya, dia berlabuh ke PSM. (BOLA/ANT/DTC/YN)

Meriahkan HUT ke 74 RI

Titi Baro Gelar Turnamen Futsal Aceh Timur-andalas Piala Bergilir Futsal di Gampong (Desa) Titi Baro, Kecamatan Idi Rayeuk, Kabupaten Aceh Timur, telah selesai diperebutkan dalam ajang memeriahkan Hut kemerdekaan RI yang Ke 74 tahun 2019, di Gedung Idi Spot Center (ISC). Turnamen dengan sisitim gugur itu diikuti 3 Dusun dalam Desa Titi Baro, yaitu dusun Blang Rayeuk, 3 klub, Dusun Blang Lhok, 3 Klub dan Dusun Blang Simpang 2 Klub itu memperebutkan piala bergilir, Tropi dan uang tunai. Tujuan kegiatan untuk menjalin silaturrahmi dalam Gampong dengan harapan mencari bibit pemain futsal handal yang akan diturunkan ditingkat kecamatan atau dalam perebutan piala pemerintah daerah Kabupaten Aceh Timur. Desa Titi Baro setiap tahun membuat kegiatan berkaitan HUT ke 74 RI seperti sepakbola, Panjat pinang, Tarik Tambang, hingga perlombaan buat anak-anak sekolah dasar dengan berbagai hadiah guna mempercerdaskan anak-anak desa tersebut. Ketua Panitia yang juga Ketua Pemuda Desa Titi Baro,

Ketua harian olah raga kaki (Persidi) membagikan piala Bergilir desa Titi baro, kepada Pemenang Juara utama yang didapingi Oleh Kepala Desa Titi Baro, Ridwan AB. Abdul Manaf menjelaskan, kegiatan futsal ini yang bertujuan untuk menghibur pemudapemuda di Desa ini, dan saling bersilaturrahmi antar dusun (Lorong), sehingga kekompakan dalam desa ini dapat ditingkatkan dari berbagai segi. "Acara yang digelar oleh pihak desa Titi Baro ada beberapa jenis, dan acara ini rutin digelar setiap tahun dalam bentuk memeriahkan hari Kemerdekaan RI, dengan hadiah Tropi dan uang tunai jutaan

rupiah, sehingga anak-anak yang mengikuti ajang tahunan ini lebih semangat,” ujar Abdul Manaf. Acara yang digelar tersebut bersumber dana Gampong yang disetujui dari berbagai kalangan. Pemberian hadiah oleh panitia juga dihadiri pengurus olah raga dalam kabupaten Aceh Timur yaitu Ketua Harian Persidi, Muhammad Adam SH dididampingi oleh Kepala Desa Titi Baro, Ridwan AB.(MAD)

Piala HUT ke 74 RI

SSB Mayang Putra Raih Juara I Selesai-andalas Hujan deras tidak menyurutkan para pemain sepakbola dari berbagai Club SSB berbagai daerah yang ada di Sumatra Utara (Sumut) untuk memperebutkan piala kemerdekaan ke 74 RI. Kejuaraan tersebut diadakan oleh para pemuda dan pembina olah raga sepak bola Club SSB Tunas Bangsa desa Padang Cermin Kecamatan Selesai, Langkat, Minggu (18/8). Adapun peserta yang mengikuti Turnament Piala Kemerdekaan RI di lapangan hijau sepakbola Padang Cermin tersebut, yakni dari Medan, Deli Serdang, Binjai, Langkat, Bahorok, Kuala, Mabar Medan, Gumit dan beberapa Club SSB dari Kecamatan yang ada di Sumut lainnya. Ketua Panitia Henrik (35) dalam sambutannya mengajak adik-adik menunjukan kemampuan bermain sepakbola dengan seportifitas yang tinggi. "Bersainglah dengan sehat. Semoga prestasi yang di raih nanti menjadi bukti kemampuan SDM adik-adikku ini," katanya. Adapun juara I diraih SSB Mayang Putra Medan dengan hadiah piala dan uang tunai Rp 500.000, juara II SSB Mabar Putra mendapatkan piala dan uang tunai Rp 400.000. Sedangkan juara III di raih oleh For Tembak dari kecamatan Kuala dengan hadiah piala dan uang tunai Rp 300.000. Sementara Tim terbaik dimenangkan Club SSB Tunas Bangsa dari dusun Beringin

Penyerahan hadiah oleh Tokoh Peduli Tanjung Pura.

Tokoh Peduli Tanjung Pura

Gelar Gerak Jalan Santai Tanjung Pura-andalas Ratusan masarakat Tanjung Pura mengikuti gerak jalan santai, dalam memeriahkan HUT ke 74 RI di Kecamatan Tanjung Pura Kabupaten Langkat, Minggu (18/8) sekira pukul 09.00 WIB. Selain masyarakat, kegiatan itu juga diikuti salah satu anggota DPRD Langkat Arifuddin yang akan duduk kembali sebagai anggota DPRD Langkat. Kemudian unsur Forkopimcam Kecamatan Tanjung Pura, beserta staf dan anggota yang dipimpin Camat Tanjung Pura Taufik Rieza S.STP, Kapolsek Tanjung Pura IPTU Arwanda Sahputra Sembiring SH, Dan-

ramil 11 Tanjung Pura Kapten Inf Dwi Suwarno. Gerak jalan santai dengan hadiah lucky draw tersebut, diadakan salah satu komunitas, yang bernamakan “Tokoh Peduli Tanjung Pura”. Ketua Tokoh Peduli Tanjung Pura Mauliddin Olit, didampingi Butet Anuar, dan Habibullah, SH, yang juga Ketua KNPI Tanjung Pura, beserta Barino Ketua Ranting Pemuda Pancasila Desa Pekubuan, mengatakan, kegiatan gerak jalan santai ini untuk memeriahkan Hari Ulang Tahun (HUT) ke 74 RI. Tujuan dari kegiatan gerak jalan santai ini untuk mempersatukan masyarakat di Tanjung Pura agar terjalinnya hubungan

silaturahmi. Kemudian dengan adanya kegiatan ini, juga bertujuan untuk menciptakan masyarakat yang sehat, serta gemar berolah raga. Sementara untuk hadiah lucky draw, sebut Mauliddin, hadiah utama berupa 1 unit Kulkas, selanjutnya 1 unit Sepeda Dayung. Kemudian Mixser, Dispenser, Kipas Angin, Blender, dan puluhan hadiah hiburan lainnya, berupa jam dinding, Kipas Angin genggam Batrai, Rantang Piknik dan gelas. “Gerak jalan santai ini, akan kita adakan tiap tahunnya, dan akan kita adakan lebih besar dari ini lagi,” ungkap Mauliddin didampingi Butet Anuar. (PUT)

Kapolres Belawan Cup

SMK Budi Agung Raih Juara 1 Ketua Panitia/baju kaos kuning (tengah) bersama bendahara panitia (kanan) dan pelatih SSB Mayang Putra Medan (kiri). Padang Cermin Kecamatan Selesai. Pemain terbaik diraih Club SSB Mayang Sari dari Sei Semayang. Disela usainya kegiatan yang di selenggarakan oleh Henrik dan rekan pecinta bola lainnya mengatakan, kami merasa heran melihat pemerintahan desa padang cermin ini, mereka tidak peduli dengan Club SSB Dusun Beringin padang cermin, padahal anak-anak bola di Club ini telah banyak meraih prestasi, yang membuat harum nama desa dan kecamatan selesai. "Kami mohon perhatiannyalah, untuk meningkatkan bakat ke

olah ragaan anak didik kita ini," kata Henrik yang di dampingi Robi selaku Sekjen panitia. Sedangkan pelatih Club SSB Mayang putra merasa senang dalam pelayanan ketua panitia. "Saya salut atas pelayanan dari panitia turnament ini, dimana tuan rumah tidak ada mengecewakan Tim SSB yang datang ke kandangnya, dalam bentuk pelayanan, disiplin waktu, dan tahun depan pemain dari Langkat akan ikut di persepakbolaan dunia, dan tidak ada kecurangan dari mereka," ujar Azis dari Medan kepada andalas. (ZUL)

Belawan-andals Kesebelasan SMK Budi Agung, tampil sebagai juara pertama sepak bola antar pelajar setelah mengalahkan kesebelasan SMAN 1 Hamparan Perak 1-0 pada final Piala Kapolres Pelabuhan Belawan yang berlangsung di lapangan PT Canang Indah, Belawan, Sabtu (17/8/). Kesebelasan asuhan Titi Kusrini, Kepala SMK TI Budi Agung, sejak babak pertama tampil gemilang dan berhasil membobol gawang SMAN 1 Hamparan Perak pada menit ke-18 hasil tendangan, Andika Pratama. Hingga turun minum dan babak kedua berlanjut dipimpin wasit Darma Santoso, skor tetap 1-0. SMK Budi Agung pun berhak mengondol

Piala Kapolres Pelabuhan Belawan dan uang pembinaan sebesar Rp 10 juta. Sedangkan SMAN 1 Hamparan Perak pada posisi kedua mendapat piala dan uang pembinaan sebesar Rp 7,5 juta, serta juara ketiga SMK Sinar Husni memperoleh piala dan uang pembinaan Rp 5 juta dan juara empat SMA Pelita Bulucina memperoleh uang pembinaan Rp 2,5 juta. Ketua komisi pertandingan, Muhammad Adami kepada wartawan mengatakan, pertandingan sepak bola antar pelajar se wilayah Polres Pelabuhan Belawan, diikuti 31 kesebelasan yang dilaksanakan sejak 5 hingga 17 Agustus 2019. Terpilih sebagai pemain terbaik Andika Pratama dari SMK Budi Agung dan top

skor, Rinaldi dari SMA Pelita Bulucina yang menciptakan sembilan gol. Kepala SMAN 1 Hamparan Perak, Widya Ningsih, mengatakan, meski memperoleh juara kedua, pihaknya merasa bangga. "Masih butuh latihan lagi dan menanamkan semangat para pemain untuk bisa menang," ujar Widya yang membawa sejumlah guru dan siswa sebagai sporter dalam pertandingan tersebut. Sementara itu, Kapolres Pelabuhan Belawan, AKBP Ikhwan Lubis usai menyerahkan hadiah menyatakan bangga melihat prestasi sepak bola para pelajar. "Semoga tumbuh bibit sepak bola nasional dari wilayah Polres Pelabuhan Belawan," ucapnya. (DP)


ACEH

Selasa 20 Agustus 2019

harian andalas | Hal.

10

AC RSUD Zubir Mahmud Bermasalah Menyala Tapi yang Keluar Hawa Panas, Pasien Resah Idi-andalas Sejumlah air conditioner (AC) di Rumah Sakit Umum Daerah (RSUD) dr Zubir Mahmud, Kabupaten Aceh Timur mengalami masalah sehigga tidak dapat mendinginkan ruangan rawat inap pasien di Kelas 3. Tidak berfungsi normalnya mesin pendingin ruangan di RSUD milik Pemkab Aceh Timur itu disebut-sebut akibat adanya kesalahan pengerjaan pemasangan dari pihak rekanan PLN. Hal itu terjadi sejak malam Hari Raya Idul Adha sampai Senin (19/8). Akibatnya bukan hanya pasien yang resah, keluarga pasien juga mengeluhkan ruangan kamar yang pengap dan panas lantaran AC tidak berfungsi normal meski dalam kondisi menyala. “Kenapa dengan rumah sakit ini yang terlihat besar dan mewah fisik bangunannya, tetapi dalam ruangan tidak nyaman bagi pasien dan pengunjung. AC hidup tapi yang keluar cuma udara panas,” keluh salah seorang keluarga pasien, warga

Ketua Komisi D DPRK Aceh Timur Fadhil Muhammad. Aceh Timur yang tidak mau disebut namanya. Ketua Komisi D DPRK Aceh Timur Fadhil Muhammad meminta pihak RSUD dr Zubir Mahmud segera mengatasi persoalan AC yang bermasalah tersebut. Apalagi itu menyangkut pelayanan. "Secepatnya agar diatasi, sebab itu menyangkut dengan pasien,” kata Fadhil. Amatan media ini, di ruang Kelas III ada beberapa pasien yang terpaksa menggunakan

kipas tangan untuk sedikit mengusir hawa panas di ruangan akibat tidak berfungsinya AC secara normal. Saat dikofirmasi Direktur RSUD dr Zubir Mahmud dr Edi Gunawan mengatakan masalah AC yang tidak berfungsi di ruangan Kelas III, pihak PLN harus bertanggung jawab, karena hal itu merupakan kesalahan pengerjaan pemasangan arus listrik dari pihak PLN. "Bapak bisa konfirmasi ke pihak PLN Idi," saran Edi Gunawan kepada andalas. Sementara Manajer PLN Idi Abdul Majid melalui KTU, M Faisal, membenarkan adanya kesalahan dalam pengerjaan pemasangan AC di RSUD Zubir Mahmud. "Pihak rekanan kami akan bertanggung jawab. Saat ini AC di RSUD Zubir Mahmud sedang dalam tahapan perbaikan oleh vendor PLN. Ada beberapa material yang sedang dipesan untuk perbaikan tersebut,” ujar Fasial. Ia menegaskan PLN akan mengawal dan selalu berkoordinasi dengan pihak RSUD Zubir Mahmud agar perbaikan AC tersebut cepat selesai sehingga pelayanan di rumah sakit tidak sampai terganggu. (MAD)

Kemeriahan saat salah satu grup band tampil di acara The Light of Aceh.

Kolaborasi Seni Tampil di The Light of Aceh

Blangkajeren-andalas Bermacam seni dan budaya Aceh yang dikalaborasikan dengan musik tampil memukau ratusan penonton di acara The Light of Aceh, Minggu malam (18/8) di depan Stadion Seribu Bukit Blangkejeren, Kabupaten Gayo Lues. Acara itu turut dihadiri kepala dinas dari Provinsi Aceh dan kepala dinas dari Pemkab Gayo Lues setempat. The Light of Aceh merupakan rangkaian acara untuk memeriahkan Indonesiana yang akan dibuka Plt Gubenur Aceh Senin malam (19/8). Selain

itu panitia juga mengundang sejumlah grup band lokal hingga dari Provinsi Aceh. "Ada beberapa grup band dan sanggar seni yang menunjukkan kebolehannya pada acara The Light of Aceh ini, termasuk penampilan dari sanggar seni SMA Negeri 1 Rikit Gaib, grup band lokal, serta grup band provinsi yang sudah pernah menjuarai beberapa eventevent besar," kata Syafrudin, Kepala Dinas Pariwisata Gayo Lues. Penampilan kesenian yang dikalaborasikan dengan musik itu, kata Syafrudin, bertujuan

untuk menghibur pengunjung yang datang dari dalam dan luar daerah. Kegiatan itu juga memotivasi generasi muda untuk terus berkarya dan belajar supaya Aceh yang terkenal dengan adat dan budayanya tetap terjaga. Hujan yang sempat turun pada acara The Light of Aceh membuat sebagian peralatan acara ditutup rapat agar tidak basah. Tetapi penonton tetap berdesak-desakan untuk menyaksikan acara hiburan malam yang jarang digelar di Gayo Lues tersebut. (NUAR)

andalas/mulyadi

DPRK Lhokseumawe mengelar rapat paripurna istimewa mendengarkan pidato kebangsaan Presiden RI Joko Widodo.

Paripurna Dengar Pidato Jokowi Hanya Dihadiri 19 Dewan Lhokseumawe-andalas Rapat paripurna istimewa dengan agenda mendengarkan pidato kebangsaan Presiden RI Joko Widodo di Gedung DPRK Lhokseumawe, Jumat (16/8) hanya dihadiri 19 dari 25 anggota DPRK setempat. “Rapat istimewa itu tidak tergantung pada jumlah forum. Rapat juga tidak dihadiri Ketua DPRK M Yasir karena yang bersangkutan saat ini sedang

sakit dan dirawat di RS Sakinah Lhokseumawe,” ungkap Wakil Ketua DPRK Lhokseumawe T Sofianus. Ia menyebutkan, dalam pidato kebangsaan Presiden Jokowi ada beberapa kesimpulan yang diambil, yaitu dengan keragaman baik dari pusat dan daerah harus ada sikap untuk mau bersatu. “Presiden Jokowi juga menyinggung mengenai pelaya-

nan publik yang harus dimaksimalkan untuk memudahkan akses masyarakat. Kemudian tentang perkembangan teknologi informasi yang harus menjadi perhatian semua pihak,” paparnya. Selain itu perampingan birokrasi untuk kemudahan masyarakat harus diutamakan, misalkan birokrasi tidak berbelit-belit, hal tersebut sangat jelas disampaikan Presiden Jokowi. (MUL)

Milad ke-14 MoU Helsinki, KPA Gelar Zikir dan Doa Lhoksukon-andalas Komite Peralihan Aceh (KPA) Sagoe Malikussaleh Daerah II Teungku Chiek di Cot Plieng Wilayah Samudera Pase, bersama seratusan warga mengelar zikir dan doa dalam rangka memperingati 14 tahun MoU Helsinki, di Kompleks Makam Sultan Malikussaleh, Gampong Beuringen, Kecamatan Samudera, Aceh Utara, Jumat (16/8) Zikir dan doa bersama yang dipimpin oleh Tgk Abdullah, tokoh agama Gampong Ujong Reuba dan Tgk Husaini Tanjong Mesjid itu turut dihadiri Panglima Muda Daerah II Teungku Chiek di Cot Plieng Mahmudsyah (Ayahmud) Panglima Sagoe, Ule Sagoe. Hadir juga sejumlah KPA/PA Malikussaleh, Muspika Plus, serta TGK Muhammad Yusuf yang akrab disapa Abon Nisam asal

Paloh Kaye Kunyet, Kecamatan Nisam sebagai penceramah. Biro Penerangan Sagoe Malikussaleh Daerah II Teungku Chiek di Cot Plieng Tgk Abdul Hadi mengatakan, momentum peringatan Hari Damai Aceh ke14 ini untuk menjalin silaturahmi antara eks kombatan GAM atau anggota KPA Sagoe Malikussaleh dengan masyarakat sehingga bisa terjalin kesatuan dan persatuan untuk menyongsong Aceh yang lebih baik ke depan. Peringatan Milad ke-14 MoU Helsinki bukan acara seremonial semata. Pihaknya mengharapkan pihak terkait untuk serius menyelesaikan dan memperjuangkan butir-butir MoU Helsiniki, hasil perjanjian damai antara Pemerintah RI dengan GAM yang saat ini masih banyak belum terealisasikan sebagaimana harapan

masyarakat Aceh. “Kita meminta kepada pimpinan yang mempunyai kewenangan atau tanggung jawab di KPA/PA dan seluruh elemen masyarakat Aceh terus berupaya memperjuangkan agar pemerintah pusat mengimplementasikan semua butir MoU Helsinki, jangan terkesan pemerintah pusat masih bermain-main dan tidak konsisten terhadap janji tersebut,” paparnya. Ia menjelaskan, MoU Helsinki bukan perjanjian biasa, tetapi perjanjian yang luar biasa di tingkat internasional. Jika janji tersebut diabaikan dikhawatikan akan terjadi gejolak lagi di Aceh. Karena berdasarkan sejarah Aceh, setiap perjuangan bangsa Aceh yang dilakukan apabila tidak terwujud, akan terjadi konflik lagi di Aceh yang imbasnya kepada seluruh rakyat Aceh. (MUL)

Sekda Gayo Lues Imbau SKPK Segera Usulkan TC Blangkejeren-andalas Kebanyakan Pegawai Negeri Sipil (PNS) yang bekerja di beberapa instansi pemerintahan Kabupaten Gayo Lues masih belum menerima tambahan penghasilan atau yang kerap disebut TC (tunjangan selain gaji). Pasalnya, satuan kerja perangkat kabupaten (SKPK) masih belum membuat analisis jabatan (Anjab) untuk diusulkan ke DPRK supaya bisa diberikan tambahan penghasilan mulai dari Rp500 ribu hingga Rp10 juta per bulan. Sekda Kabupaten Gayo Lues H Thalib SSos, Senin (19/8) mengatakan, saat ini SKPK di Pemkab Gayo Lues yang sudah mendapatkan tunjangan kinerja baru pegawai Sekretariat Daerah,

Badan Perencanaan Pembangunan Daerah (Bappeda), Badan Pengelola Keuangan Daerah (BPKD), Inspektorat, Dinas Kependudukan dan Catatan Sipil, dan Dinas Pemberdayaan Masyarakat dan Kampung. "Selain yang bekerja di instansi itu, PNS yang bekerja di SKPK lain belum mendapatkan tambahan penghasilan atau TC, dan yang menjadi permasalahannya hanyalah tidak mengusulkan Anjab untuk dibahas saat pembahasan APBK berlangsung," katanya. Proses pemberian tunjangan jabatan kepada PNS, kata Thalib, harus terlebih dahulu mempersiapkan kelengkapan berkas. Setelah semua syarat dilengkapi barulah diusulkan untuk dibahas

oleh anggota Dewan Perwakilan Rakyat Kabupaten (DPRK). Setelah disetujui, barulah bisa diberikan TC tersebut kepada PNS yang bekerja di masingmasing SKPK. "Jumlah tambahan penghasilan untuk PNS ini bervariasi, tergantung beban kerja dan jabatannya, paling rendah Rp500 ribu dan paling tinggi Rp10 juta, yang Rp10 juta ini seperti jabatan Sekda, dan itu selain gaji ya," jelasnya. Untuk pemerataan kesejahteraan PNS di Pemkab Gayo Lues, ia mengimbau kepada seluruh SKPK yang belum mendapatkan tambahan penghasilan agar segera melengkapi persyaratan supaya bisa dibahas saat pembahasan APBK 2020 mendatang. (NUAR)

Bupati dan Wakil Bupati Ajak Wartawan Ikut Bangun Gayo Lues Blangkejeren-andalas Bupati dan Wakil Bupati Gayo Lues mengajak seluruh wartawan yang bertugas di kabupaten berjuluk Negeri Seribu Bukit untuk bersamasama berkontribusi membangun daerah. Bupati dan Wakil Bupati Gayo Lues mengaku tidak bisa bekerja sendiri tanpa adanya bantuan dan dukungan dari semua pihak termasuk wartawan. Ajakan itu disampaikan Bupati Gayo Lues HM Amru saat temu ramah dengan puluhan wartawan Jumat malam (16/8) di Pendopo Wakil Bupati. Satu bulan setengah ke depan genap dua tahun kepemimpinannya sebagai Bupati Gayo Lues bersama Wakil Bupati H Said Sani. Sejalan dengan itu ia mengaku masukan dari wartawan sangat dibutuhkannya untuk memperbaiki kekurangankekurangan mereka. "Kami sudah semaksimal

Bupati Gayo Lues HM Amru bersama Wakil Bupati H Said Sani didampingi Kabag Humas Drs Buniamin, dan Kepala Dinas Infokom. mungkin bekerja di bawah pengawasan rekan-rekan pers. Meskipun begitu, kekurangan demi kekurangan tentu tidak terlepas dari pandangan rekan-rekan.

Untuk itu kami snagat berharap diberikan masukan supaya bisa memperbaiki Gayo Lues yang lebih bagus ke depannya," katanya. Dilanjutkan mantan

wartawan itu, menjadi pemimpin akan banyak mendapat sorotan. Seperti mobil rombongan bupati jatuh, yang disalahkan adalah bupati. Begitu juga saat harga

minyak serai wangi di Kabupaten Gayo Lues anjlok, yang disalahkan juga Bupati dan Wakil Bupati. "Kami ingin membangun Gayo Lues bersama rekanrekan dan kami juga tahu apa yang seharusnya diberitakan rekan-rekan, dan apa saja yang harus tidak diberitakan kawan-kawan. Asahlah lah ilmu jurnalistiknya sesuai perkembangan zaman," pintanya. Sementara Wakil Bupati Gayo Lues Said Sani menambahkan, pertemuan dengan wartawan seyogianya dilakukan tiga bulan sekali, sehingga keluhan dan perkembangan di lapangan bisa disampaikan langsung oleh wartawan kepada Bupati dan Wakil Bupati. "Sesungguhnya pers itu adalah mitra kami dan kritikan yang disampaikan di dalam pemberitaan membangunkan kami dari ketidaktahuan, sebab kami juga tidak mungkin tahu semua yang

terjadi di seluruh pelosok desa dan di seluruh SKPK," katanya. Pemda dan wartawan, kata Said Sani, harus sama-sama berusaha mengejar ketertinggalan Gayo Lues dengan menjalankan tugas masing-masing. Media sebagai sosial kontrol sangat berperan supaya tidak ada penyimpangan yang dilakukan oleh SKPK. Sebelumnya, Kabag Humas Pemkab Gayo Lues Drs Buniamin mengatakan, wartawan di Gayo Lues selama ini telah banyak membantu pemerintah daerah terutama memublikasikan berbagai hal tentang perkembangna Kabupaten tersebut. "Mungkin selama ini ada kelemahan-kelamahan kami yang perlu diperbaiki, silakan sampaikan karena kami menganggap wartawan itu merupakan mitra kami dalam membangun Gayo Lues," katanya. (NUAR)


ACEH 11 LELANG JABATAN DI PIDIE SEPI PEMINAT

Selasa

harian andalas | Hal.

20 Agustus 2019

Plt Sekda: Masa Pendaftaran Masih Panjang Sigli-andalas Sejak dibuka pada Kamis (15/8) hingga Senin (19/8), lelang enam jabatan eselon II di lingkungan Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Pidie masih sepi peminat. Informasi diperoleh dari sumber di Badan Kepegawaian Pengembangan Sumber Daya Manusia (BKPSDM) Kabupaten Pidie, belum ada pegawai yang mendaftar untuk ikut dalam proses lelang untuk enam jabatan eselon II tersebut. Kendati demikian disebutkan, pegawai yang berminat masih punya waktu cukup panjang untuk mempersiapkan diri serta melengkapi administrasi mengingat batas akhir pendaftaran hingga 30 Agustus 2019. Sebanyak enam jabatan yang ditender (dilelang) di jajaran Pemerintahan Kabupaten Pidie, hingga kini masih kurang peminatnya. Sementara itu, Plt Sekda Pidie, masih panjang waktu pendaftarannya. Enam jabatan eselon II

yang dilelang antara lain Kepala Dinas Pertanian dan Peternakan; Kepala Dinas Perpustakaan dan Kearsipan; Direktur Rumah Sakit Umum Daerah Tgk Chiek Ditiro Sigli; Kepala Dinas Lingkungan Hidup, Pertamanan, dan Kebersihan; Sekretaris Dewan Perwakilan Rakyat Kabupaten (DPRK); dan Asisten II Setda. Para pendaftar lelang jabatan tersebut nantinya akan diuji kemampuan dan diseleksi oleh tim yang diketuai Prof Samsul Rizal, beranggotakan Prof Abubakar Karim, Dr Mukhlis Yunus, Haji Maddan (Plt Sekda Pidie), dan Mukhlis SSos. Plt Sekda Pidie Haji Maddan SE MSi ketika ditanyai andalas, Senin sore (19/8) sore di ruang kerjanya menyangkut kurangnya animo PNS mendaftar di pelelangan jabatan membantahnya. Sebab

menurutnya masa pendaftaran masih cukup panjang. "Tunggu saja, ini kan masih sangat dirahasia kan. Jelasnya, mereka pelamar masih punya waktu 10 hari lagi, terhitung dari sekarang," kata Maddan didampingi Asisten III Setda Drs Muttiin serta dalam anggota tim seleksi lelang jabatan. Ditanya, apakah seluruh jabatan yang lowong itu sudah ada pelamarnya, atau memang peminat tertumpu pada satu jabatan yang diinginkan, Madda tidak ingin mengomentarinya. Ditanya lebih jauh soal drg Mohd Faisal yang menolak jabatan baru sebagai Kadis Lingkungan Hidup, Pertamanan dan Kebersihan Pidie setelah dimutasi dari jabatan Direktur RSUD Tgk Chiek Ditiro Sigli lantaran tidak sesuai dengan kompetensi dan latar belakang pendidikan, Maddan dan Muttiin hanya tersenyum. "Kami bersama kepala BKPSDM, Mukhlis akan memberikan berbagai masukan nantinya, agar semua

Plt Sekda Pidie Haji Maddan SE MSi berada pada posisi pendidikannya serta kemampuannya," kata Maddan. Terkait masih ada jabatan camat dan sekretaris dinas

belum semua terisi dan hanya ditunjuk pelaksana tuga (Plt), Maddan menyebutkan tidak lama lagi semua kekosongan tersebut akan terisi. Muncu Isu

Sementara itu tiga hari belakangan ini muncul isu bahwa Bupati Pidie Roni Ahmad alias Abusyiek akan kembali merombak pejabat SKPK di jajarannya. Perombakan itu konon akan digulir awal September 2019 atau sebelum pembukaan MTQ XXXIV Tingkat Propinsi Aceh di Sigli. Mutasi pejabat tersebut dinilai sangat mendesak karena ada jabatan camat yang kosong karena camatnya meninggal dunia. Selain itu ada camat yang masih Plt. Kalangan anggota dewan dari Fraksi Gabungan, Fraksi Partai Aceh, dan Fraksi NasDem di DPRK Pidie sempat menyorot keras kelemahan jajaran Pemkab Pidie di sejumlah sidang paripurna. Seperti saat paripurna pengesahan APBK -P beberapa waktu lalu misal, angggota dewan berharap kelemahan Pemkab Pidie tersebut dapat diperbaiki serta tidak lagi menempatkan orang yang bukan ahlinya di jabatan atau posisi tertentu. (DHIAN)


SUMATERA UTARA

Selasa 20 Agustus 2019

harian andalas | Hal.

12

Hasil Pemilu 2019

30 Anggota DPRD Palas Resmi Dilantik

Kapolsek Pangkalan Berandan Iptu Daniel Saragih SH saat berbagi Jumat barokah di Mapolsek Berandan.

Anggota DPRD Langkat Puji Kinerja Kapolsek Berandan P Berandan-andalas Anggota DPRD Langkat dari Fraksi Partai Nasdem Syamsul Bahri S SE sangat mengapresiasi kinerja Kapolsek Pangkalan Berandan Iptu Daniel Saragih SH yang selalu berbagi dan menyisihkan sebahagian rezekinya untuk fakir miskin dan janda tua yang tidak mampu. "Kinerja Iptu Daniel Saragih sudah tidak diragukan lagi dan sangat luar biasa. Jujur saya bangga pada beliau yang selalu berbagi dengan masyarakat. Dan hal seperti itu dilakukannya setia hari Jumat," kata Syamsul Bahri di sela-sela upacara peringatan HUT ke-74 Kemerdekaan RI di Pangkalan Berandan, Sabtu (17/8). Menurut Syamsul, selaku wakil rakyat pihaknya selalu

mendapat laporan yang bagusbagus tentang kinerja Kapolsek Pangkalan Berandan khususnya dari konstituennya yang tersebar di lima kecamatan. "Malah terkadang saya kepingin sekali mendengar laporan yang jelek tentang beliau dari masyarakat," ucap Syamsul sedikit bercanda. Hal senada juga diungkapkan H Syahrum Hakimm salah seorang tokoh masyarakat Berandan yang juga selaku pengusaha sukses. "Bicara tentang kinerja Pak Daniel Saragih, beliau salah satu Perwira Polisi yang bagus dan sangat bermasyarakat," katanya seraya mengaku dirinya selalu ketemu dengan Kapolsek saat sholat berjamaah di beberapa masjid wilayah hukum tempatnya bertugas.

"Di masa kepemimpinan beliau kasus menonjol seperti pencurian, begal, judi, penganiayaan, dan narkoba yang selama ini meresahkan masyarakat selalu terungkap. Dan yang paling menarik kasus pembobolan 21 rumah warga di Pangkalan Berandan barubaru ini juga telah terungkap. Bangga dan salut kita dengan Kapolsek yang satu ini," ucap Hakim. Sementara itu, Kapolsek Pangkalan Berandan Iptu Daniel Saragih SH saat dikonfirmasi wartawan seputar kinerjanya yang dipuji masyarakat, hanya tersenyum sambil mengucapkan terima kasuh. "Alhamdulilah saya bekerja sesuai SOP, biarlah pimpinan Polri yang menilai kinerja saya," ucapnya. (DN)

Upacara HUT RI di Kecamatan Binjai Khidmat

KETUA DPRD Palas Syhawil Nasution menyerahkan palu kepemimpinan DPRD Palas kepada pimpinan DPRD sementara H Mhd Hamidi Pasaribu dan Wakil Ketua sementara H Irsan Bangun Harahap usia pelantikan, Senin (19/8).

Sibuhuan-andalas Sebanyak 30 anggota DPRD Kabupaten Padang Lawas (Palas) hasil Pemilu 2019 resmi dilantik oleh Ketua PN Sibuhuan M Sobhirin di ruang rapat paripurna DPRD Palas, Jalan Karya Pembangunan, Sibuhuan, Senin (19/8). Pelantikan ditandai dengan pembacaan SK Gubernur Sumut No 188.44/457/Kpts/2019 tanggal 12 Agustus 2019 tentang Pemberhentian Anggota DPRD Kabupaten Palas periode 2014-2019 dan Peresmian Pengangkatan Anggota DPRD Kabupaten Palas periode 20192024 oleh Plt Sekretaris DPRD Agustina Ritonga. Selanjutnya, Ketua PN Sibuhuan Muhammad Shobirin mengambil sumpah 30 anggota DPRD Palas periode 20192024. Prosesi pelantikan berlangsung kikmat dan tertip sampai acara usai. Usai pelantikan, pimpinan paripurna H Syahwil Nasution

(Ketua DPRD Palas sebelumnya) menyerahkan palu kepada Ketua DPRD Palas Sementara H Mhd Hamidi Pasaribu dari Partai Golkar dan Wakil Ketua DPRD Palas sementara H Irsan Bangun Harahap. Bupati Palas H Ali Sutan Harahap (TSO) memberikan apresiasi dan terima kasih atas dedikasi anggota DPRD Palas periode 2014-2019 yang telah bersinergi dalam membangun kemajuan Kabupaten Palas selama pengabdiannya. "Saya mengucapkan selamat datang kepada anggota DPRD Kabupaten Palas periode 20192024. Mengabdilah kepada rakyat, jangan mementingkan pribadi atau golongan,” kata Bupati Palas membacakan amanat Gubernur Sumut. Ke-30 anggota DPRD Palas yang dilantik dari Dapil 1 meliputi Kecamatan Barumun dan Barumun Selatan yakni H Fahmi Anwar Nasution (PKB), H Nukman SH (Golkar), Muhammad Alwi Lubis (Nasdem), Raja Parlindungan ST (PPP), dan Irsan Bangun Harahap (Hanura), dan Jamaluddin Hasibuan (Demokrat). Dapil II meliputi Kecamatan Lubuk Barumun, Ulu Barumun

dan Kecamatan Sosopan, Romi Parmonangan Nasution (Gerindra), H Lokot Nasution (Golkar), Raja Aslin Sinaloan Lubis (Nasdem), Puli Parisan Lubis (PKS). Dapil III, Kecamatan Barumun Tengah, Huristak, Aeknabara Barumun dan Sihapas, Elfin Hamonangan Harahap (PKB), Amran Pikal Siregar (Golkar), Kholid Mulia Daulay (PPP) Nanda Serinta Muda (PSI), Erwin Swandi Harahap (Hanura) dan Baharuddin Daulay (PKPI). Dapil IV, Kecamatan Hutaraja Tinggi, H Torkis Afgan Hasibuan (Gerindra), Jenti Mutiara (PDIP), H Syahwil Nasution (Golkar), Sahrun Hasibuan (PAN), dan Dayan Hasibuan (Demokrat). Dapil V meliputi Kecamatan Sosa dan Batang Lubu Sutam, Arfin Hasibuan (PKB), Luat Hasibuan (Gerindra), HM Hamidi Pasaribu (Golkar), Agus Nasution (PAN), Muarakumpul Nasution (Hanura) dan Hasan Basri (Demokrat). Turut hadir dalam pelantikan itu Wakil Bupati Ahmad Zarnawi Pasaribu, Sekda Palas Arpan Nasution, Kajari, pimpinan OPD Pemkab Palas, camat, kapolsek, dan undangan lain. (ISN)

Sembilan Napi di Lapas Kabanjahe Dapat Remisi Bebas Stabat-andalas Upacara peringatan detikdetik Proklamasi HUT ke-74 Kemerdekaan RI di Kecamatan Binjai, Kabupaten Langkat berlangsung tertip dan khidmat, Sabtu (17/8). Bertindak sebagai inspektur upacara Camat Binjai Rizal Gunawan Gultom, pembaca teks proklamasi adalah anggota DPRD Langkat Risna Lela Sari. Dalam upacara tersebut hadir para kepala desa dan lurah, perangkat desa, BPD, LPMD, para pelajar dan PNS serta para OKP dan Ormas seKecamatan Binjai. Amanat Bupati Langkat Terbit Rencana Peranginangin yang dibacakan Rizal Gunawan Gultom, mengatakan, perjalanan panjang dalam

meraih kemerdekaan telah dilalui, tidak saja dengan tetesan keringat dan air mata, tapi juga tetesan darah dan nyawa dari para pejuang bangsa yang dengan gagah berani berperang melawan penjajah untuk kemerdekaan dan kebaikan kita para generasi penerusnya. "Karena itu, ucapan rasa terima kasih beserta doa pantas kita sampaikan kepada para legiun veteran kita, baik yang masih hidup maupun yang sudah tiada, semoga perjuangan dan pengorbanan mereka tidak sia- sia dan memuliakan mereka di hadapan Allah SWT,” ujarnya. Ditegaskan, sebagai aparatur, haruslah jujur dan amanah. Lalu, sebagai masyarakat taat-

lah kepada hukum dan berbuatlah yang terbaik untuk bangsa dan negera dan sebagai generasi muda persiapakan diri dan jauhi hal-hal negatif. "Terus kembangkan semangat nasionalisme, semangat cinta tanah air dengan tetap menjaga dan melestarikan nilai-nilai persatuan dan kesatuan bangsa. Semangat Kebhinekaan harus terus kita pelihara, karena kita adalah bangsa yang besar, bangsa yang menerima perbedaan suku, agama maupun golongan dengan lapang dada. Lalu, apapun status dan pekerjaan kita lakukanlah dengan baik, bukan saja untuk kemaslahatan pribadi, tapi juga untuk kemaslahatan orang lain,” ujarnya. (BD)

Kabanjahe-andalas Momen Hari Ulang Tahun ke-74 Kemerdekaan Republik Indonesia menjadi berkah bagi sejumlah narapidana dan warga binaan Lembaga Pemasyarakatan (Lapas) Kelas II B Kabanjahe, Kabupaten Karo. Sebanyak 9 orang dinyatakan langsung bebas. Bupati Karo Terkelin Brahmana mengatakan narapidana juga manusia yang memiliki hak hidup yang sama. "Dengan adanya remisi ini paling tidak dapat mengurangi masa kurungan dan yang terpenting adalah saat ke luar nanti, dapat menjadi orang yang lebih baik lagi,” ujar Terkelin usai acara penyerahan remisi di halaman Lapas Kelas II B Kabanjahe. Penyerahan surat keputusan (SK) remisi dilakukan secara simbolis oleh Ketua Penga-

dilan Negeri Kabanjahe Dahlan Tarigan, Sabtu (17/8) di lembaga permayarakatan (Lapas) Kabanjahe. Penyerahan remisi ini disaksikan Bupati Karo Terkelin Brahmana, Dandim 0205/TK Letkol Inf Taufik Rizal, Kapolres Tanah Karo AKBP Benny Remus Hutajulu, Kajari Karo Gloria Sinuhaji, Ketua TP PKK Karo Sariati Terkelin Brahmana dan sejumlah pimpinan OPD Pemkab Karo. Dilanjutkan Bupati, perilaku baik mantan warga binaan kiranya dapat ditunjukkan saat ke luar nanti dari Lapas Kabanjahe, otomtis kembali diterima dalam keluarga dan bersosialisasi dengan masyarakat sekitar tempat tinggal. Sebelumnya, Ketua Pengadilan Negeri Kabanjahe Dahlan Tarigan, membacakan amanat Menteri Hukum dan HAM Ya-

sonna H Laoly, bahwa pemberian remisi ini karena warga binaan sudah menjalani masa hukuman dan berkelakuan baik selama menjalani pidana. Untuk yang remisi bebas hari ini karena masa penahanannya sudah habis waktunya. Sementara Kepala Rutan Kkelas II B Kabanjahe Simson Bangun, mengaku bahwa warga binaan Rutan Kelas II B Kabanjahe, memperoleh remisi sebanyak 206 orang, 9 orang langsung bebas karena telah selesai masa hukumannya. Para napi yang mendapat remisi sendiri dibagi ke dalam dua kelompok, yakni Remisi Umum (RU) I dan Remisi Umum (RU) II. Napi yang mendapat remisi umum I, masa hukumannya dipangkas antara satu hingga empat bulan. (RTA)

KPD One Gelar Aneka Lomba dan Ketoprak Humor Binjai-andalas Untuk memeriahkan perayaan HUT ke-74 Kemerdekaan RI, Komunitas Pemuda Damai Lingkungan I (KPD One) menggelar berbagai macam lomba, terutama untuk anak-anak. Saat penyerahan hadiah kepada para pemenang lomba, Panitia menggelar kegiatan nonton bareng Ketoprak Humor di Lapangan Lingkungan I Kelurahan Damai, Sabtu (17/8) malam. Hadir dalam kegiatan tersebut para pengurus KPD One, pembina dan penasehat seperti Fitriyani dan Rahmat Hernaidi, me-

Para pengurus KPD One foto bersama dengan para Pembina dan Penasehat seusai penyerahan hadiah kepada para pemenang lomba. wakili Kapolsek Binjai Utara, Lurah Damai Susilo Budi Sastiawan. Ketua Panitia yang juga Ketua KPD One M Ardian

dalam sambutannya mengucapkan terima kasih kepada semua pihak yang telah membantu hingga terlaksanya acara tersebut.

Dia menambahkan, ketoprak sengaja dipilih karena seni budaya Jawa itu saat ini sudah mulai jarang ditampilkan. Padahal, seba-

gai seni budaya warisan para leluhur, ketoprak seharusnya dilestarikan sehingga tetap hidup dan dikenal, terutama di kalangan anak muda atau kaum mileneal. Sedangkan Penasehat Rahmat Hernaidi dalam sambutannnya memuji KPD One yang telah banyak berbuat dalam menyuarakan kebaikan dan menggerakkan kegiatankegiatan yang positif di tengah-tengah masyarakat, khususnya masyarakat di Kelurahan Damai. Karena itu, bagi para pemuda yang belum bergabung ke dalam komunitas

KPD One diharapkan agar segera bergabung. "Ssaya salut dan bangga karena sudah banyak yang mereka perbuat untuk kemajuan masyarakat Lelurahan Damai yang kita cintai ini," ujarnya. Hal senada dikatakan Fitriyani. Menurut caleg terpilih dari Partai Keadilan Sejahtera (PKS) itu, apa yang dibuat KPD One ternyata yang paling meriah di Kecamatan Binjai Utara. "Dari kemarin saya sudah berkeliling dari satu kamping ke kampung yang lain dan dari situ saya lihat tidak ada semeriah ini. Jadi, ini benar-benar hebat dan

luar biasa, sehingga patut diacungi jempol," ujarnya. Sementara itu, Lurah Damai Susilo Budi Sastiawan mengatakan, pihaknya patut bersyukur karena ada warga dari di kelurahannya yang akan duduk sebagai wakil rakyat. "Mudah- mudahan Ibu Fitri ini amanah, sehingga patut kita do’akan agar tetap berada dalam lindungan Allah SWT, dimurahkan rezekinya dan juga diberi kesehatan, sehingga bisa menjankan tugasnya degan baik dan lancar, sebagaimana yang diharapkan," ujarnya tersenyum.

WARTAWAN DAERAH BINJAI: Dedi Anora LANGKAT: Budi Zulkifli, Dony Syahputra, Marsudi, Syahbudi Zebua, Zulfikar Sitepu TANAH KARO: Robert Tarigan SH, PAKPAK BHARAT: Wesrion Tumangger DELISERDANG: TH Sihombing, Bobby Lusaka Purba SERGAI: Supriyadi TEBINGTINGGI: Saptha Nugraha Isa SIANTAR: Larham Simaremare SAMOSIR: Hotdon Naibaho TOBASA: Marganti Sigalingging HUMBANG HASUNDUTAN/D.SANGGUL: Andi Siregar DAIRI: Marulak Siahaan, Parulian Nainggolan, Julius Manurung BALIGE: Eduard Sibuea MADINA: Jefri Brata Lubis TARUTUNG: Hotbin Purba PALAS: Ibnu Sakti Nasution, Warsono BATUBARA: Zulkifli Nasution, H Sutan Sitompul, Rudi Purnomo KISARAN: Hamdan Rangkuti, TANJUNG BALAI: Syamsul Bahri AEK KANOPAN: M Ilyas Munthe LABUHAN BATU: Iwan Kesuma LABUHAN BATU SELATAN: Jhon Wesly Sitorus LABURA: Joko Gunawan ACEH TIMUR: Muhammad Ali LHOKSEUMAWE: Muliyadi BIEREUN: H Suherman Amin KOTA CANE: Agus Munthe GAYO LUES: Anuar Syahdat TAPAKTUAN: Heriansyah Putra SIGLI: Dhian Asmara

(BD)


SUMATERA UTARA

Selasa 20 Agustus 2019

Enam pejabat Polres Karo saat pengambilan sumpah jabatan di halaman Mapolres Karo.

Kapolres Pimpin Sertijab Enam Pejabat Polres Karo Kabanjahe-andalas Kepala Kepolisian Resort (Kapores) Tanah Karo AKBP Benny Remus Hutajulu SIK memimpin upacara serah terima jabatan (sertijab) enam pejabat Polres Karo di halaman Mapolres setempat, Senin (19/8). Jabatan yang diserahterimakan yakni Kabag Ops, Kasat Intelkam, Kasat Reskrim, Kasatres Narkoba, Kasat Lantas, dan Kapolsek Tigapanah. Prosesi sertijab berlangsung secara bertahap yang dimulai dari penanggalan dan penyematan tanda jabatan, dilanjutkan dengan pengambilan sumpah jabatan oleh pejabat baru. Keenam personel yang disertijabkan sesuai surat perintah Kapolda Sumut di antaranya, Kabag Ops dijabat Kompol Zulkarnain Sinulingga menggantikan Kompol Bagi Ukur Sembiring yang pindah tugas ke Kasubbagminops Bagbinops Roops Polda Sumut. Kasatres Narkoba dijabat oleh AKP Sastrawan Tarigan menggantikan AKP Sopar Budiman yang menjabat sebagai Kapolsek Pagar Merbau, Polres Deli Serdang. Kasat Res-

ditempat yang baru. "Sebagai abdi negara, merupakan keharusan bagi kita untuk menjalankan rotasi dan perpindahan. Disamping itu, kita juga harus memberikan pengertian kepada keluarga, aparat negara tidak selamanya menetap di suatu tempat tugas. Dimanapun tetap berikan yang terbaik," ajak Benny Hutajulu. "Mutasi atau pergeseran anggota merupakan bentuk pengembangan karier, sehingga perlu adanya penyegaran dalam sebuah organisasi sesuai dengan kinerja dan kepangkatan yang disandangnya,� kata Kapolres. Selain itu, Kapolres juga mengucapkan rasa terima kasih atas dedikasi yang tinggi terhadap organisasi dan satker yang dipimpinnya serta capaian kinerja yang telah dicapai selama bertugas di tempat yang lama. Dan juga kepada para istri yang telah mendampingi serta mendukung tugas suami di tempat tugas yang lama, Kapolres juga mengucapkan rasa terima kasih dan memberikan penghargaan yang tinggi atas pengabdian tersebut. (RTA)

krim dijabat oleh AKP Putra Jani Purba menggantikan AKP Ras Maju Tarigan yang menjabat sebagai Kasatres Narkoba Polres Tanjung Balai. Selanjutnya, Kasat Intelkam dijabat oleh AKP Saut Silitonga menggantikan AKP Rohot P Nainggolan yang berpindah tugas menjadi Ps Kanit 5 Subdit 4 Ditintelkam Polda Sumut. Kasat Lantas dijabat oleh Iptu Ahmad Ridwan Harahap menggantikan AKP Edward Simamora yang menjabat sebagai Kasilaka Subditgakkum Ditlantas Polda Sumut. Sementara, Kapolsek Tiga Panah dijabat oleh AKP Ramli Simanjorang yang sebelumnya menjabat Kapolsek Tebing Tinggi menggantikan AKP Banuara Manurung yang menjabat sebagai Kapolsek Bangun Polres Simalungun. Dalam arahannya, Kapolres Tanah Karo AKBP Benny Remus Hutajulu meminta kepada pejabat yang baru dapat melaksanakan program yang telah dijalankan serta memberikan kinerja terbaik untuk Tanah Karo. Kepada pejabat lama, ia meminta agar cepat beradaptasi dan bekerja sama dengan baik

Anak Putus Sekolah di Batu Bara Dibekali Keterampilan Bupati Batu Bara Zahir bersama 27 anak-anak Batu Bara usai menjalani pelatikan dan keterampilan di Bekasi dan Bandung. Limapuluh-andalas Sebanyak 900 orang anak putus sekolah yang berdomisili di Kabupaten Batu Bara dibekali berbagai keterampilan melalui pelatihan. Saat ini sebanyak 27 orang telah selesai mengikuti pelatihan keterampilan di Bekasi dan Bandung. "Masing masing sebanyak 12 orang dengan keterampilan spooring dan balancing, penggambaran model 3 D, Tune Up sepeda motor yang telah mengikuti pelatihan sejak 2 April sampai 15 Mai 2019 di Balai Besar Pengembangan Latihan Kerja Bandung," kata Bupati Batu Bara Zahir didampingi Sekda Batu bara Sakti Alam Siregar ketika menerima peserta pelatihan di Kantor Bupati setempat, Senin (19/8). Selain Pelatihan keterampilan yang berhubungan otomotif, Zahir juga menegaskan sebanyak 15 orang telah usai mengikuti pelatihan keterampilan bidang IT sofwer, pemasangan jaringan komputer, tehnik elektro HP

dan tehnisi Audio Vidio yang dilatih di Balai Besar Pengembangan Latihan Kerja Bekasi sejak 1 Juli hingga 15 Agustus. Dihadiri Kadis Sosial Drs Bahrumsyah, Plt Kadisnaker Edwin SSos, dan Kepala Bapedda Ahmad Enstein SAg, Msi, Bupati Batu Bara menyampaikan, dengan kerja sama sesama OPD dalam mengatasi anak putus sekolah dilatih keterampilan, diharapkan peserta pelatihan telah mampu membuka lapangan kerja baru, atau bekerja dengan pihak pengusaha yang membutuhkan keteramlilan yang di geluti. Zahir juga berharap agar mereka yang berprestasi di bidang kompetensi nya dapat ditugaskan kelak menjadi tenaga tenaga instruktur ketika Balai Latihan Kerja Komunitas di operasikan di Batu Bara tahun 2020 mendatang. Sementara itu, Plt Kadisnaker Batu Bara Edwin S Sos dalam laporanya mengataan, saat ini pihaknya telah melakukan

pendataan anak anak yang putus Sekolah dan pencari kerja. Edwin juga menegaskan dengan kerja sama Dinas Sosial bisa di kaji kebutuhan kerja dari dunia industri dan jasa yang dibutuhkan pada masa mendatang. Diharapkan, kata Edwin, dengan terlatihnya para anak putus sekolah sekaligus pencari kerja dapat mengatasi permasalahan sosisl pengangguran dan putus sekolah di Batubara. Sementara itu, Dr Perapat Gultom MEng, ahli menejemen oprasional yang juga Dosen Pasca Sarjana USU, memberi apresiasi kepada Bupati Batu Bara Zahir yang komit terhadap masalah masalah pendidikan, khususnya bagi anak putus sekolah yang membutuhkan keterampilan. "Tahun 2019 dan seterusnya merupakan tahun SDM yang di tingkatkan sekaligus sebagai upaya untuk membangun pertumbuhan ekonomi," tegas Perapat Gultom. (PR)

harian andalas | Hal.

13

Pertanian di Batu Bara Perlu Penanganan Serius

Salah satu hamparan lahan pertanian di Batu Bara.

Batu Bara-andalas Kabupaten Batu Bara merupakan salah satu lumbung beras di Sumatera Utara. Namun beberapa tahun terakhir terjadi penurunan hasil panen. Hal ini ditengarai karena bebarapa faktor antara lain pengalihan fungsi lahan. "Penurunan hasil panen juga dipengaruhi karena suplai bibit yang kurang bermutu, sistim pengairan dan lemahnya penyuluhan," kata Direktur Batu Bara Hijau MAS Nainggolan pada siaran persnya di

markas Wappres, Jalan Perintis Kemerdekaan, Limapuluh, Senin (19/08). Dikatakan Nainggolan yang juga pengamat pertanian, sudah seharusnya Pemkab Batu Bara fokus dan melakukan pemetaan serta konsep yang jelas dan terukur dalam menangani persoalan pertanian. Dari tinjauan di lapangan ada beberapa faktor penyebab terjadi penurunan hasil panen antara lain bibit padi. Para petani mengeluhkan mutu dan penyuplaiannya yang tidak tepat waktu. Kedua, persoalan irigasi dan sumber air alternatif. Jika dibagi zona, menurut pandangan Nainggolan, ada tiga zona basis pertanian di Kabupaten Batu Bara, yakni zona pertama

mencakup Kecamatan Sei Balai dan Kecamatan Datuk Tanah Datar. Zona dua melingkupi Kecamatan Datuk Lima Puluh, Kecamatan Lima Puluh Pesisir, dan Kecamatan Talawi. Sedangkan zona tiga mencakup Kecamatan Air Putih, Kecamatan Sei Suka, dan Kecamatan Medang Deras. Dari tiga zona itu dua zona yang masih bermasalah dengan irigasi serta sumber air alternatif. Di zona 3 irigasi telah bagus hanya saja belum terintegrasi dengan seluruh wilayah persawahan. Faktor ketiga, tidak hadirnya penyuluh dalam mendampingi para petani untuk memberikan arahan dan pengetahuan yang ke-

kinian dalam bertani. Meski demikian masih ada lagi faktor faktor yang menyebabkan pada turunnya hasil panen petani di Batu Bara. Mengatasi permasalahan pertanian, Pemkab Batu Bara dipandang Nainggolan sudah seharusnya dapat merumuskan langkah-langkah konkrit. "Apalagi dengan adanya TBUPP yang didalamnya pasti diisi orang orang yang ahli dari setiap bidangnya masing-masing," tambah Nainggolan. Pada akhir siaran persnya, Nainggolan mengingatkan melalui TBUPP bidang pertanian seharusnya Pemkab Batu Bara sudah dapat mencanangkan program agar swasembada pangan dapat terwujud di Batu Bara. (SUSI)

Kakanwil Kemenag Sumut Kunjungi MAN 1 Madina Madina-andalas Kepala Kantor Wilayah (Kakanwil) Kementerian Agama (Kemenag) Provinsi Sumatera Utara Iwan Sulhami melakukan kunjungan kerja ke Madrasah Aliyah Negeri (MAN) 1 Kabupaten Mandaling Natal (Madina), Senin (19/8). Pada kunjungan tersebut Kakanwil Kemenag Sumut didampingi Kabid Madrasah Kanwil Sumut, Kemenag Medan, Kepala Madrasah se Kota Medan, para ASN Kemenag, rombongan disambut dengan kesenian tradisional Gordang Sambilan yang ditampilkan siswa MAN 1 Madima. Kunjungan ini sekaligus peresmian pondok Tahfiz MAN 1 Mandaling Natal Ali Bin Abithalif. Dalam kunjungan itu, Kakanwil Kemenag Sumut Iwan Sulhami meninjauan seputar perkembangan Madrasah di Madina yang dinilainya sangat membanggakan. Apalagi dari laporan kepala sekolah siswa banyak berprestasi. "Madrasah banyak dicintai masyarakat, madrasah hebat bermartabat," katanya. "Temuan siswa sampah plastik menjadi paving blok,

Kakanwil Kemenag Sumut Iwan Sulhami bersama rombongan disambut kesenian tradisional Gordang Sambilan di MAN 1 Madina, Senin (19/8). merupakan perestasi siswa Madrasah. Saya berharap akan lebih banyak lagi temuan temuan lainnya. Bukan hanya Madina akan tetapi Madrasah seluruh Sumut harus maju," harapnya. Usai itu, Kakanwil Kemenag beserta rombongan melakukan peninjauan dan peresmian pondok Tahfiz Qur'an dan pembuatan faving blok dari sampah plastik. Kemudian, setelah selesai melakukan kunjungan ke MAN 1 Madina, Kakan-

wil melakukan silaturahmi bertemu dengan Bupati Madina Drs Dahlan Hasan Nasution di rumah Dinas Bupati di Panyabungan. Sebelumnya, Kepala MAN 1 Panyabungan Salbiah dalam sambutannya dihadapan para tamu yang hadir menyampaikan kehadiran kakanwil merupakan dukungan bagi seluruh siswa siswi dan para guru di MAN 1 Panyabungan. "Jumlah siswa 1.132 orang dan untuk tahun ajaran 2018-2019 alhamdu-

lillah lulus 360 orang ke Perguruan Tinggi Negeri (PTN)," jelasnya. Program unggulan pertama Tahpizul Qur'an, siswa sudah ada sebagian yang hafiz, sehingga kita tinggal melanjutkan. Program kedua Tata boga salah satu pembuatan paving blok dari sampah plastik. Produk kedua pembuatan kopi Mandailing, Dodol Mandailing. "Program ke tiga khusus IT dan sudah dalam proses," ucapnya. (JBL)

Kades Bisa Gunakan DD untuk Bentuk RAN Stabat-andalas Penegasan Kepala BNNK Langkat AKBP DR H AZaini tentang belum adanya desa dan kelurahan di Kecamatan Bahorok memiliki Relawan Anti Narkoba (RAN) sehingga sedikit menghambat upaya-upaya Pencegahan Pemberantasan Penyalahgunaan dan Peredaran Gelap

Narkoba (P4GN) di daerah tersebut, menarik perhatian sejumlah kalangan. Salah satunya anggota DPRD Langkat dari Partai Gerindra H Rahmanuddin Rangkuti SH MKn. Dikatakannya, belum adanya RAN di Kecamatan Bahorok patut disayangkan. Karena itu, dia berharap agar setelah

ini, para kepala desa dan lurah di Kecamatan Bahorok bisa lebih serius dalam P4GN di daerahnya. Harapan itu disampaikannya kepada andalas, belum lama ini. Ditambahkannya, kepala desa bisa menggunakan Dana Desa (DD) untuk membentuk RAN, melalui kebijakan kepala desa masing-masing. "Yang penting bisa

dipertanggung jawabkan. Selain itu, camat juga harus ikut membantu dan mengawasi. Camat harus mengkordinir, jangan pasif (diam saja), sebab bagaimana pun juga camat adalah pembina dan berada di atas kepala desa dan lurah. Yang penting, dimusyawarahkan dulu dan setelah itu ya dilaksanakan dengan

benar,� ujarnya. Namun yang jadi masalah, ada beberapa camat mengaku tidak bisa atau sulit untuk mengkoordinir atau mengatur kepala desa. Kata mereka, kepala desa sekarang sulit untuk diatur (dikoordinir). Terkait dengan masalah tersebut, dengan tegas Ketua Gerakan

Masyarakat Perangi Korupsi (GMPK)Langkat M Jend Edward Hutabarat mengatakan, dalam hal apa saja, camat harus bisa mengkoordinir kepala desa dan lurah yang ada di wilayahnya, tidak ada alasan tidak bisa. "Jadi, kalau ada juga camat mengaku tidak mampu, itu hanya alasan saja. Kalau pun ada, ya

berarti tidak mampu. Jadi, ya lebih mundur saja,� ujarnya. Penegasan itu pantas diserukan kepada beberapa orang camat yang mengaku tidak mampu untuk mengkoordinir kepala desa, seperti Camat Bahorok, Sei Bingei, Babalan, Wampu, Secanggang, dan Brandan Barat. (BD)


Selasa 20 Agustus 2019

SUMATERA UTARA

PMT Balita Diduga Gunakan Susu Kedaluwarsa Sidikalang-andalas Program Pemberian Makanan Tambahan (PMT) untuk Balita pada periode April 2019 di Desa Sungai Raya, Kecamatan Siempatnempu Hulu, Kabupaten Dairi diduga menggunakan susu kedaluwarsa. Hal itu diungkapkan ibu rumah tangga penerima manfaat di Dusun I desa setempat kepada wartawan, Senin (19/8).

Kemasan susu yang diduga kedaluwarsa dibagikan pada program PMT Balita di Desa Sungai Raya, Kecamatan Siempatnempu Hulu, Kabupaten Dairi. nan Tambahan untuk Balita rutin dilaksanakan setiap bulan pada minggu kedua. Menu yang dibagikan bergantian, terkadang bubur, telur, susu dan jenis lainnya. "Namun makanan yang kedaluwarsa baru pertama terjadi," sebut sumber. Sementara itu, Bidan Desa Justina Manik yang dikonfirmasi melalui sambungan telepon, enggan berkomentar. "Kurang pas kalau saya dijadikan narasumber untuk kegiatan desa," sebutnya. Meski demikian Justina tidak menampik kejadian itu dan membenarkan dirinya menganjurkan agar susu kemasan sachet tersebut tidak dikonsumsi. Kepala Desa (Kepdes) Sungai Raya Luat Darson Simanullang yang hendak dikonfir-

masi, Senin (18/8), tidak berada di kantornya. Menurut salah seorang staf, Kepdes sedang bepergian ke Bandung. Sementara Sekretari Desa Sungai Raya Gimson Parasian Simbolon melalui pembicaraan telepon membenarkan kalau Pemberian Makanan Tambahan dilaksanakan di desanya. Namun terkait pemberian susu yang diduga telah kedaluwarsa, Sekdes mengaku tidak tahu. "Program PMT ada, tapi soal bagaimana di lapangan saya kurang tahu. Saya fokus untuk pekerjaan administrasi di kantor, untuk hal-hal tekhnis di lapangan saya tidak tahu dan selama ini tidak ada warga yang datang ke kantor menyampaikan komplain. Sebaiknya tanyakan saja langsung kepada kepala desa," sebut Simbolon. (GOL)

Sengketa Pemilu 2019

Bawaslu Humbahas Sudah Lakukan Tupoksinya Dolok Sanggul-andalas Dalam sengketa Pemilu 2019 yang diajukan Partai Gerindra ke Mahkamah Konstitusi (MK), bahwa Badan Pengawas Pemilihan Umum (Bawaslu) Kabupaten Humbang Hasundutan (Humbahas) sudah tepat melakukan tupoksinya. Dalam penanganan sengketa administrasi cepat, Bawaslu Humbahas tidak melampaui kewenangan seperti yang tertuang dalam putusan MK. Komisioner Bawaslu Sumut Suhadi Sukendar Situmorang di sela pelaksanaan Penghitungan Suara Ulang (PSU) oleh KPUD Humbahas di Wisma Rindang Dolok Sanggul, Senin (19/8), mengatakan, pihaknya mendukung Bawaslu Humbahas dalam penanganan sengketa administrasi cepat. "Artinya dalam penyelesaian sengketa tersebut pihak Bawaslu Humbahas tidak melampaui kewenangan sebagai-

Suhadi Sukendar Situmorang mana disampaikan MK, yang dalam putusannya memerintahkan KPU melakukan PSU di 160 TPS yang tersebar di 27 Desa dan Satu Kelurahan, Kecamatan Dolok Sanggul," kata Suhadi. Suhadi menjelaskan, apa yang dilakukan Bawaslu Humbahas dalam konteks melaku-

14

Bupati Tobasa:

Di Desa Sungai Raya Dairi

"Pada bungkus susu (kemasan sachet) yang dibagikan tertera tulisan 'JAN 2019 72750227HI 23:50', awalnya kami kira sebagai kode produksi, namun setelah diperjelas kepada bidan desa setempat diperoleh jawaban bahwa tulisan tersebut merupakan batas kedaluwarsa dan menganjurkan agar susu tersebut tidak dikonsumsi", terang sumber. Mengetahui produk yang diterima sudah kedaluwarsa, sebagian penerima langsung membuangnya. Namun penerima lainnya telah sempat pulang tanpa menyadari produk sudah kedaluwarsa, dan belakangan baru diketahui setelah mendengar cerita dari mulut ke mulut. Sumber lain mengaku baru mendapat kabar tersebut keesokan harinya dan beruntung belum sempat diberikan kepada anaknya. Dijelaskan, susu dibagikan oleh kader Posyandu kepada ibu yang memiliki Balita. Untuk Dusun I, penerima PMT berjumlah dikisaran 60 hingga 70 orang. Pelayanan Posyandu disertai kegiatan Pemberian Maka-

harian andalas | Hal.

kan penyelesaian sengketa administrasi cepat itu, memiliki landasan hukum yakni Perbawaslu Nomor: 8/2015 tentang penyelesaian sengketa. Sebab, di berbagai tempat baik Bawaslu Kabupaten dan Provinsi telah melakukan hal yang sama. Bahwa ada landasan yuridisnya. Artinya, bahwa ketika ada warga negara yang menyampaikan laporannya ke Bawaslu sesuai dengan tingkatannya, terkait dengan dugaan adanya salah input dan salah prosedur, Bawaslu wajib menindaklanjuti laporan tersebut. "Sebab kalau tidak ditinjut konsekuensinya ada dua yakni pidana dan sanksi etik dari DKPP. Dalam konteks ini Bawaslu Humbahas sudah tepat melakukan tupoksinya sebagai pengawas sekaligus sebagai hakim semi peradilan,” jelas Suhadi. (AND)

Anggota Paskibra Harus Memberi Pengaruh Positif Tobasa-andalas Anggota Pasukan Pengibar Bendera (Paskibra) harus bisa menjadi ujung tombak dalam membangun persatuan bangsa. Memilihara persaudaraan baik di sekolah, di lingkungan tempat tinggal, di tengah-tengah masyarakat maupun di waktu melangkah menapaki perjalanan karier menuju masa depan yang lebih baik. “Paskibra harus mampu memberi pengaruh positif di dalam pergaulan sehari-hari di tengah-tengah masyarakat,” ujar Bupati Toba Samosir (Tobasa) Darwin Siagian saat mengukuhkan 40 anggota Paskibra Kabupaten Tobasa di pelataran Kantor Bupati di Balige, Jumat (16/8). Darwin mengatakan, ke 40 anggota Paskibra (30 laki-laki, 10 perempuan) merupakan putra putri terbaik Tobasa yang memiliki keistimewaan. Karenanya pelajar yang direkrut dari berbagai SMA/SMK tersebut diharapkan tidak hanya mampu sebagai Paskibra pada HUT Kemerdekaan tahun 2019, tapi juga harus mampu menunjukkan keteladanan sebagai pelajar berprestasi, berdisiplin, bermoral serta memiliki

Bupati Darwin Siagian mengukuhkan anggota Paskibra Toba Samosir di plataran Kantor Bupati setempat di Balige, Jumat (16/8) jiwa nasionalisme yang tinggi. Selain itu, anggota Paskibra ke depan diharapkan juga dapat menjadi generasi masa depan yang maju dan unggul, yang menguasai ilmu pengetahuan dan teknologi serta mampu berkarya. Mewujudkan itu, lanjut Bupati, kepribadian yang baik, mental yang kokoh, ulet, tegar dan pantang menyerah harus ditanamkan dalam diri masingmasing dan terus dipelihara demi kemajuan bangsa dan

(EDU)

Pemkab dan DPRD Karo Diminta Bersinergi Kabanjahe-andalas Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Karo dan DPRD Karo diminta bersinergi melaksanakan pembangunan daerah dan melakukan terobosan-terobosan untuk mempercepat pembangunan. Demikian juga peningkatkan pelayanan masyarakat, Bupati Karo diminta melakukan evaluasi terhadap kinerja Organisasi Perangkat Daerah (OPD). "Apa yang diprogramkan semasa berkampanye dulu harus bisa direalisasikan dengan konsep nyata, real dan terukur. Bupati, Wakil Bupati beserta para anggota dewan di Kabupaten Karo harus berkolaborasi dalam visi/misi pembangunan daerahnya," kata Sekretaris DPP Keluarga Besar Muslim Karo Indonesia (KAMKA) Jakarta Imran Sinulingga SH kepada wartawan melalui pesan whatsAppnya (WA), Senin (19/8). "Perbaikan sarana infrastruktur berbasis pertanian tidak cukup hanya diprioritaskan, justru seharusnya dipertajam untuk menunjang kelancaran arus angkut barang produksi pertanian, mengimbangi harga jual yang kadang cepat berfluktuasi," lajut Imran Sinulingga. Menurut putra Karo yang sukses sebagai praktisi hukum dan berdomisili di Jakarta ini, sekarang ini Pemkab Karo dan seluruh jajarannya perlu menjelaskan kepada masyarakat tentang arah dan prioritas pembangunan. Sehingga masyarakat merasa dilibatkan serta dapat memahami dengan baik anggaran dan konsep pembangunan daerahnya. “Sedangkan DPRD juga harus mendorong Pemkab agar betul-betul mewujudkan programnya secara realita berbasis kepentingan masyarakat dan transparan. Jangan lagi seperti selama ini, Pemkab Karo dan DPRD terkesan asyik berada di zona nyaman masing-masing,”

Aktivitas geliat ekonomi di Pasar hasil bumi terbesar Kabupaten Karo di Pajak Singa Kabanjahe. ketusnya. Imran Sinulingga lebih jauh menguraikan, dari dulu Tanah Karo dikenal daerah pertanian dan pariwisata. Artinya pemda dan DPRD harus mampu mengolah potensi daerahnya dengan bijak. Jangan sampai terjebak dengan membuat perdaperda yang bukan domainnya. “Sangat disayangkan, Perda pertanian maupun perlindungan terhadap petani sama sekali tidak ada termasuk kepariwisataan,” ungkapnya. Daerah lain di Indonesia menurut advokad ini, ada yang telah telah melakukan terobosan-terobosan dalam kategori SP (spesial product) dan mekanisme perlindungan khusus (spesial safeguard mekhanism/ SFM), untuk meningkatkan keuntungan bagi petani. “Sebaliknya, Pemkab Karo hingga sekarang belum terlihat melalukan revolusi pertanian, kesannya masih sekedar mengandalkan pertanian tapi tidak bisa berbuat apa-apa,” tutur Imran Sinulingga. Padahal, puluhan jenis ko-

Pemkab Tanjung Balai Gelar Pawai Alegoris

Wakil Wali Kota Tanjung Balai Drs H Ismail didampingi unsur Forkopimda Tanjung Balai melepas peserta pawai alegoris di depan Kantor Disporapar, Jalan Jenderal Sudirman, Tanjung Balai.

negara. Kepada Pembina, Pembimbing, Pelatih, orangtua dan pihak sekolah tempat anggota Paskibra menimba ilmu, Darwin menyampaikan terima kasih karena telah memberikan dorongan dan motivasi, sehingga anggota Paskibra mampu mengikuti proses latihan dengan baik untuk mengembang tugas sebagai Paskibraka pada Peringatan HUT ke-74 Kemerdekaan RI tahun 2019.

Tanjung Balai-andalas Pemerintah Kota Tanjung Balai melalui Dinas Pendidikan daerah setempat menggelar pawai alegoris untuk memeriahkan peringatan Hari Ulang Tahun (HUT) ke-74 Kemerdekan Republik Indonesia, Kamis (15/8) lalu. Di bawah guyuran hujan, Wakil Wali Kota Tanjung Balai Drs H Ismail didampingi unsur Forkopimda Tanjung Balai melepas pawai alegoris ditandai dengan penyerahan bambu runcing kepada perwakilan peserta alegoris dan pengangkatan bendera start di depan Kantor Disporapar Tanjung Balai. Pawai alegoris diikuti 26 sekolah yang terdiri dari tingkat SMP/MTS sebanyak 18 sekolah, SMA/ SMK/MA sebanyak 8 se-

kolah, dengan mengambil start di depan Kantor Disporapar, Jalan Jenderal Sudirman dan finish di depan Makam Pahlawan Tanjung Balai, Jalan Pahlawan, sekaligus dijadikan tempat arena atraksi alegoris, tentang para pejuang dalam merebut kemerdekaan RI. Dalam sambutannya, Ismail mengatakan, lomba pawai alegoris merupakan kegiatan untuk mengenang sejarah dan jasa para pejuang bangsa yang dulunya berjuang merebut kemerdekaan. "Bangsa yang besar adalah bangsa yang tidak melupakan sejarah, maka dari itu mari kita semua memotivasikan diri dengan memperingati nilai nilai perjuangan para pejuang kemerdekaan dan mengisinya dengan berbagai kegiatan,"

moditas andalan yang diproduksi petani “alam” Tanah Karo jika dikelola secara profesional dan dapat diterima pasar akan meningkatkan devisa sangat luar biasa. Demikian juga potensi pariwisata yang sangat luar biasa, tinggal lagi bagaimana Pemda melihat dan menggali potensi tersebut. “Ini penting, walaupun pelan namun pasti, mereformasi sektor pertanian harus segera dilakukan untuk mengejar ketertinggalan bidang pertanian menuju kompetitif dimasa mendatang dan menyegarkan kembali ekonomi masyarakat yang dirasa telah terpuruk belakangan ini,” tegas Sinulingga. Pemkab dan DPRD Karo harus benar-benar melihat wilayah-wilayah mana yang perlu diperdakan dan yang cukup hanya dengan koordinasi saja. Pemda dan DPRD juga harus cerdas melihat skala prioritas pembangunan, khususnya masalah infrastruktur jalan dan irigasi yang merupakan denyut nadi perekonomian masyarakat petani. (RTA)

ungkap Ismail. Dikatakan Ismail, pihaknya mengapresiasi para peserta, kendati diguyur hujan, para peserta tetap antusias mengikuti pawai alegoris. Penampilan teaterikal yang dibawakan, menunjukkan napak tilas para pejuang bangsa. "Kegiatan ini tidak hanya sekedar seremonial akan tetapi bijak bila kita ambil maknanya dengan menghayati yang terkandung di dalamnya," ujar Ismail. Sementara, Ketua Panitia Lomba Pawai Alegoris Buchori Ginting Suka yang juga Kasi SMP Dinas Pendidikan Tanjung Balai, mengatakan, kegiatan ini bertujuan untuk mengingat kembali jasa perjuangan pahlawan bangsa Indonesia pada umumnya, dan perjuangan pahlawan Kota Tanjung Balai khususnya, sekaligus menanamkan semangat jiwa patriotisme bagi pelajar Kota Tanjung Balai.

Dikatakannya, terdapat tiga aspek penilaian juri terhadap atraksi alagoris, yaitu kesesuaian kostum, properti, akting, penghayatan, kesesuaian materi dan tema. "Masing-masing juara tingkat SMP/MTS, dan tingkat SMA/SMK/SMK, mendapat trofi, uang pembinaan dan sertifikat," ungkap Buchori. Adapun pemenang pawai alegoris 2019 yang berhasil meraih juara yaitu, tingkat SMA/MA, terdiri dari, juara I SMAN 2, juara II SMA Swasta Tri Tunggal, juara III SMAN 1, selanjutnya juara harapan I SMA Perguruan Daar Al Falah, harapan II SMAN 7, harapan III SMKN 5. Untuk tingkat SMP/MTS, berhasil meraih juara I SMPN 1, juara II SMPN 10, Juara III SMPN 4, juara harapan I SMPN 12, harapan II SMPN 2, terakhir juara harapan III diraih SMPN Negeri 13. (SB)


HARIAN

andalas LUGAS DAN CERDAS

Selasa, 20 Agustus 2019

E-Mail:andalas.redaksi@gmail.com

Studi: Nonton Bola Sama Sehatnya dengan Berolahraga Selama 90 Menit Nonton pertandingan sepak bola ternyata baik untuk kesehatanmu. Peneliti dari University of Leed baru saja menemukan bahwa nonton sepak bola sama sehatnya berolahraga selama 90 menit. Peneliti menganalisa 25 penggemar tim sepak bola kota selama tiga pertandingan kejuaraan. Mereka menemukan detak jantung para pendukung meningkat sekitar 64 persen dengan denyut 130 per menit. Ilmuwan menyebut latihan ini setara dengan berjalan cepat selama satu setengah jam atau 90 menit. Menyaksikan tim mereka menang juga mengurangi tekanan darah para penggemar dan memberi mereka dorongan psikologis selama beberapa hari.

“Jelas para penggemar sangat menyukai permainannya, ditandai dengan detak jantung meningkat selama pertandingan. Gol untuk tim juga menyebabkan peningkatan denyut jantung sebanyak 20 bpm,” kata penulis utama Dr Andrea Utley, demikian dilansir dari Daily Mail. Pada akhirnya, mendukung tim sepak bola memberi fans latihan kardiovaskular dan akan meningkat tergantung dari hasil pertandingan. Penggemar yang timnya menang akan mengalami penurunan tekanan darah sementara yang kalah mengalami hipertensi sesaat. Ketika sampai pada emosi para penggemar, menonton kemenangan tim mereka menghasilkan rasa kepuasan yang

tinggi dan bagi sebagian orang akan berlangsung sepanjang hari. Sementara itu, pemikiran karena tidak mengetahui hasil pertandingan diperkirakan akan ‘membangkitkan’ fans untuk mengalami tingkat stres yang baik. Namun, ketika klub sepak bola mereka kalah, mood fans akan menjadi rendah. Salah satu fans mengatakan menonton timnya kalah membuat mereka stres dan lainnya mengatakan itu akan menghantui mereka sampai keesokan harinya. “Ada stres yang baik dan ada stres yang buruk dan ada tingkat gairah yang sebenarnya baik untuk Anda dan tingkat gairah yang membawa Anda melewati batas,” pungkas Dr Andrea.(POL/DC)


Turn static files into dynamic content formats.

Create a flipbook
Issuu converts static files into: digital portfolios, online yearbooks, online catalogs, digital photo albums and more. Sign up and create your flipbook.