Epaper andalas edisi selasa 3 september 2013

Page 1

andalas HARIAN

L U G A S

D A N

C E R D A S

Selasa, 3 September 2013 | No: 2670 /Tahun VIII | E-Mail:redaksi@harianandalas.com | Harga Eceran Rp2.000; Langganan+ongkos kirim Rp75.000; Luar Kota: Rp2.500 andalas/hs poetra

Polisi Dalami Keterlibatan Koordinator Banggar DPRDSU

Diselidiki, Dugaan Fee Proyek Alkes ke Gubsu Medan-andalas Penyidik Subdit III/Tipikor Ditreskrimsus Polda Sumut terus mendalami penyidikan dugaan korupsi pengadaan Alat Kesehatan (Alkes) dan Keluarga Berencana (KB) di Pemkab Tobasa senilai Rp9 miliar. Termasuk dugaan keterlibatan Koordinator Badan Anggaran (Banggar) DPRDSU, berinisial SPA dan dugaan fee ke Gubernur Sumatera Utara, G a t o t Pujo Nugroho dari proyek yang dananya bersumber dari Bantuan Daerah Bawahan (BDB) Provsu tersebut.

Perkembangan penyidikan tersebut, setelah polisi mengantongi sejumlah berkas dan buktibukti yang terus dikumpulkan pascapenggeledahan di sejumlah ruangan di DPRD Sumut d a n Kantor Gubsu pada 30 Agustus lalu. "SPA adalah koordinator Banggar DPRD Sumut. Beliaulah yang mengkoordinir kegiatan Banggar. Bahkan, beliaulah yang menandatangani usulan ke Gubsu agar

proyek-proyek yang bersumber dari BDB disetujui Gubsu," terang Kasubdit III/Tipikor Ditreskrimsus Polda Sumut, AKBP Yudha Nusa didampingi Kabid Humas Poldasu Kombes Heru Prakoso kepada wartawan, di aula Ditreskrimsus Polda Sumut, Senin (2/9) kemarin. Dikatakan Yu d h a , pihaknya meyakini adanya fee dal a m meloloskan proyek tersebut, namun pihaknya perlu

melakukan penyelidikan. "Termasuk mengenai informasi terkait adanya dugaan fee kepada Gubsu untuk menandatangani usulan Banggar masih dalam penyelidikan. Kita terus dalami, apa kapasitas SPA menyetujui alokasi dana untuk proyek Alkes yang dibahas Banggar," tegasnya. Disebutkannya, SPA sudah pernah diperiksa Bersambung ke Hal. 15

TERANGKAN TERANGKAN- Kasubdit III Tipikor Ditreskrimsus Polda Sumut, AKBP Yuda (tiga dari kiri) didampingi Kabid Humas Polda Sumut, Kombes Pol Heru Prakoso, memberi keterangan kepada wartawan di Gedung Ditreskrimsus Mapolda Sumut, Senin (2/9), terkait dugaan korupsi anggaran BDB untuk pengadaan proyek Alkes dan KB di Tobasa senilai Rp 9 M.

Malaysia Tangkap 2.406 Pendatang Ilegal Kuala Lumpur-andalas Pihak berwenang Malaysia menahan 2.406 pendatang asing tanpa izin (PATI) atas berbagai kesalahan, pada hari pertama dilancarkannya operasi terpadu untuk merazia tempat persembunyian mereka di seluruh negara. Operasi terpadu yang dilancarkan setelah berakhirnya Program Penyelesaian Menyeluruh Pekerja/ Pendatang Asing Tanpa Izin (6P) itu melibatkan 2.207 petugas Imigrasi, Polisi Diraja Malaysia, dan berbagai Bersambung ke Hal. 15

Pemko Medan Tak Usulkan Formasi Penerimaan

339 Instansi Buka Lowongan CPNS Jakarta-andalas Sebanyak 339 instansi pemerintah membuka kesempatan kerja sebagai calon pegawai negeri sipil (CPNS), yang terdiri atas 69 kementerian dan lembaga pemerintah, 23 pemerintah provinsi dan 237 pemerintah kabupaten-kota. Khusus untuk Medan, Pemko ternyata tidak mengusulkan formasi penerimaan CPNS dari pela-

mar umum kepada pemerintah pusat. Pasalnya, dari hasil Analisis Jabatan (Anjab), jumlah PNS di Pemko Medan saat ini masih cukup. "Untuk pelamar umum ada 65.000 lowongan yang terbagi 40.000 untuk pemerintah daerah dan 25.000 untuk instansi pusat. Selain itu, seleksi CPNS untuk tenaga honorer Kategori 2 (K2) ada lebih dari 600.000 lowongan,"

kata Deputi Bidang SDM Aparatur Kementerian Pendayagunaan Aparatur Negara dan Reformasi Birokrasi Setiawan Wangsaatmaja di Jakarta, Senin (2/9). Selain seleksi CPNS dari honorer K-2 dan jalur pelamar umum, ada tiga skema seleksi CPNS lain, yakni formasi Bersambung ke Hal. 15

Tahap Kedua, 98 Orang Meninggal Terdaftar Penerima BLSM andalas/hs poetra

Kurs dan Harga Logam Mulia, 2 Sept’ 2013 Mata Uang Jual AUD 9834 CNY 1779 EUR 14494 GBP 17064 HKD 1415

Beli 9734 1761 14345 16890 1401

Mata Uang Jual Beli JPY 111.45 110.31 MYR 3334 3298 SGD 8614 8523 USD 10977 10867 Sumber Bank Indonesia

BLSM TAHAP KEDU KEDUAA Petugas Pos melayani warga yang menerima BLSM tahap ke II di Kantor Pos Medan Jalan Balai Kota Medan, Senin (2/9). Pembagian BLSM tersebut diperuntukkan bagi warga miskin di Kota Medan sekitarnya.

UNIK tapi NYATA

Cair, Penerima BLSM Rame-rame ke Kantor Pos Medan Lapar

Beruang Berkeliaran di Jalanan Ditembak SEEKOR beruang membuat heboh warga dengan berkeliaran di salah satu jalan di Kota Nakhodka. Tak mau ambil resiko, polisi pun menembak mati binatang buas tersebut. Beruang itu dilaporkan berkeliaran di Kota Bersambung ke Hal. 15

Kantor Pos Besar Medan kembali menyalurkan Dana Kompensasi Kenaikam BBM Bersubsidi (Bantuan Langsung Sementara Masyarakat/BLSM) tahap kedua, Senin (2/9). Di tahap kedua ini, sekira 73 ribu Rumah Tangga Sasaran (RTS) akan menerima BLSM dengan besaran Rp.300 ribu di Kantor Pos Medan. Tak pelak lagi para penerima BLSM ini pun ramerame untuk mencairkan dana kompensasi tersebut. Sementara itu di Bali, 98 orang yang sudah meninggal dunia terdaftar penerima BLSM.

KEPALA Kantor Pos Besar Medan, Mukhlis kepada wartawan mengatakan, pihaknya akan menyalurkan 73 ribu BLSM itu,

melalui 4 kantor Pos di jajaran Kantor Pos Besar Medan. Ditargetkan, penyaluran BLSM dapat diselesaikan kurang dari 2

bulan. "Totalnya 73 ribu penerima untuk Medan. Kita salurkan melalui Kantor Pos Besar Medan untuk penerima BLSM yang berdomisili di Kecamatan Medan Perjuangan. Sementara ke 3 kantor pos lainnya akan disalurkan bagi masyarakat di daerah sekitar kantor pos masingmasing. Diharapkan, selama 1 bulan ini, penyaluran BLSM di Medan akan selesai bagi 71 ribu lebih penerima BLSM," ujarnya. Dikatakannya untuk mempercepat penyaluran BLSM, masyarakat diharapkan dapat menyiapkan seluruh dokumen yang dibutuhkan, untuk pencairan BLSM Bersambung ke Hal. 15

Asrama Haji ke KNIA Hanya 55 Menit Medan-andalas Kanwil Kemenag Sumut menggelar simulasi pemberangkatan Calon Jemaah Haji (Calhaj) embarkasi Medan dari Asrama Haji Medan (Ahmed) ke Kuala Namu Internasional Airport (KNIA), Senin (2/9). Dalam simulasi itu, diketahui waktu perjalanan dari Ahmed ke KNIA hanya butuh waktu sekira 55 menit. "Kita baru saja melakukan simulasi pemberangkatan siang ini dan dari perhitungan waktunya 55 menit dari Asrama Haji ke KNIA," kata Kabid Haji Kanwil Kemenag Sumut Hasbul Huzaini SH yang dihubungi melalui telepon, Senin (2/9). Dengan perhitungan waktu itu, jelasnya, maka nantinya pemberangkatan jemaah akan dimulai 1 jam sebelum atau lebih dari jadwal keberangkatan. "Tapi ini akan dikaji kembali, kita akan melakukan rapat dengan pihak terkait. Mengenai keberangkatan dari asrama haji ke bandara, misalnya jadwal berangkat kloter 1 (take off dari bandara) pukul 13.15 WIB maka pukul 12.00 atau 11.45 WIB harus sudah berangkat dari asrama langsung menuju bandara, jadi 1 jam atau lebih dari satu jam sebelum berangkat dengan pesawat," ujarnya. Pemberangkatan Calhaj, katanya, hasil kesepakatan bersama dilakukan melalui jalan umum, tidak melalui Bersambung ke Hal. 15

1.154 Desa di Sumut Belum Nikmati Listrik Medan-andalas Kasus kelistrikan di Sumatera Utara tak hanya dilanda krisis byar pet. Pasalnya, hingga Maret 2013, sebanyak 421.660 rumah-dari 2.611.977 pelanggan rumah tangga PLN- yang tersebar di 1.154 desa di seluruh penjuru Sumatera Utara ternyata juga belum menikmati listrik. Dengan demikian rasio elektrifikasi di Sumatera Utara hingga Maret 2013 masih sebesar 86,45 % , atau 20% dari 5.779 desa di Sumut belum bisa menikmati listrik. "Jadi masalah kita bukan cuma byarpet, tapi juga hampir 20% desa di Sumut belum teraliri listrik. Sementara saya dan wakil punya visi 5 tahun ke depan menjadi provinis ini harus bisa berdaya saing. Bagaimana pun listrik adalah pemicu semangat belajar anak-anak. Sulit tentunya bagi anak-anak di 1.154 desa yang belum teraliri listrik itu untuk memacu prestasi belajar," ungkap Gubsu tentang kondisi kelistrikan yang dihadapi Sumatera Utara saat melantik kepengurusan Masyarakat Kelistrikan Indonesia (MKI) Wilayah Sumut, di Binagraha, Jl Diponegoro, Medan, Senin (2/9) siang, Bersambung ke Hal. 15

Selu di B


Selasa 3 September 2013

MEDAN KITA

harian andalas | Hal.

2

Kepala Dinas TRTB Kota Medan:

andalas Center Point Akan Di-stanvast Lugas & Cerdas

PENERBIT PT. Star Media Internusa d/h. PT. Inti Media Nusantara PEMBINA Dr Eggi Sudjana SH MSi PEMIMPIN UMUM/PEMIMPIN REDAKSI Iskandar ST WKL PEMIMPIN UMUM/WKL PEMIMPIN REDAKSI/PENJAB H Baharuddin WAKIL PEMIMPIN REDAKSI II MA Siddik Surbakti, Christoffel Manurung SH MH PEMIMPIN PERUSAHAAN Amiruddin REDAKTUR PELAKSANA Gusliadi Ritonga SEKRETARIS REDAKSI Mira Puspita KOORDINATOR DAERAH Agus Salim Ujung REDAKTUR Hamdani Nasution, Asril Tanjung, Hermawan, Yonan Febrian, M.Sulaiman STAF REDAKSI Asiong, Robenson Sidabariba, Yunan Siregar, Irwan Ginting, Felix Sidabutar, Thamrin Samosir, Desrin Pasaribu, Maguslim FOTOGRAPHER Hs Poetra , Rizki Mulya Akbar SIRKULASI Septho IKLAN Syarifah PENASEHAT HUKUM Syahril SH SpN; Nur Alamsyah SH MH; Abu Bokar Tambak SH MHum; A Herwan Bispo SH, H. Syafrizal SH. MH ALAMAT REDAKSI/ TATA USAHA Jalan T Amir Hamzah Ruko Kompleks Griya Riatur Indah No. 182-184-186 Medan NOMOR REKENING BRI Unit Kapten Muslim Medan a/n Amiruddin Mendrofa No. Rekening 3383-01-027966-53-5 BCA KCP Tomang Elok a/n Amiruddin Mendrofa No. Rekening 7865078382 Iklan Warna (FullColour) Rp. 15.000/mm kolom Iklan Hitam Putih Rp 10.000/mm kolom Iklan Keluarga/Ucapan Selamat Rp 3.500/mm kolom TELEPON (061) 8449800 FAKSIMILE (061) 8462800 EMAIL REDAKSI:redaksi@harianandalas.com IKLAN: marketingandalas@gmail.com PENCETAK CV. Grafika Sumatera. Isi di Luar Tanggungjawab Pencetak

EDITORIAL

Dimulai, Genderang Perang Sesama Caleg

P

EMILU legislatif April 2014 mendatang hanya menyisakan waktu setengah tahun lagi. Tak heran, sesama calon anggota legislatif (caleg) pun kini mulai menabuh genderang perang. Jauh sebelum penetapan DCT, baliho dan spanduk para caleg sudah mulai bertebaran di berbagai penjuru. Imbas penetapan caleg terpilih berdasarkan suara terbanyak, menyebabkan wilayah pertempuran di antara sesama caleg tidak lagi sebatas perang antara partai berbeda, melainkan sudah memasuki teritorial sendiri. Perang saudara di internal parpol selanjutnya tak bisa lagi dielakkan, karena tuntutan meraih suara terbanyak mengharuskan sesama 'saudara' di parpol berjuang ekstra keras menyelamatkan diri masing-masing. Dan, perang antarcaleg sudah dimulai sejak penyusunan nomor urut bacaleg di internal partai masing-masing. Demi menyelamatkan diri masing-masing pula, mau tak mau, suka atau tidak suka, para caleg tersebut, sejak dini dituntut dan mesti rela ‘mengasah parang’, agar bisa bersaing, tetap eksis serta tidak mudah dipecundangi lawan. Lalu, bagaimanakah cara caleg itu ‘mengasah parang’ masing-masing ? Caranya tiada lain dengan menempuh berbagai intrik. Bahkan, tak jarang harus menghalalkan segala cara (Machiavellism) untuk memikat dan meraih simpati calon pemilih di daerah pemilihannya masing-masing. Perang spanduk pun giat dilancarkan, kaum kerabat pun dikerahkan. Iklan di media massa cetak, elektronik (televisi/ radio), dan dunia maya pun terus diluncurkan. Bahkan black campaign tak segan mereka halalkan. Cilakanya, ‘asah parang’ antarcaleg tersebut, tidak jarang menjurus pada retaknya silaturahmi dan kekeluargaan antarcaleg, yang sebelumnya berasal dari keluarga dan habitat (partai) yang sama. Mereka yang dulunya sohib kental dan selalu giat membesarkan partai, kini mulai saling menjatuhkan. Mereka mati-matian ‘berkelahi’ dan mengasah parang masing-masing agar lebih tajam dan mengkilat, demi meraih tujuan akhir : menjadi anggota legislatif. Padahal, menjadi wakil rakyat sejatinya merupakan warga kelas dua, sebab posisinya cuma sebagai wakil-nya rakyat. Demi posisi warga kelas dua itulah, mereka rela ‘mengasah parang’. Alaaamak...(**)

Medan-andalas Kepala Dinas Tata Ruang dan Tata Bangunan (TRTB) Kota Medan Sampurno Pohan terkesan bingung saat ditanya soal bangunan Centre Point di Jalan Jawa yang belakangan menjadi sorotan lantaran tidak memiliki Surat Izin Mendirikan Bangunan (SIMB). “Memang sampai sekarang tidak ada IMB-nya, jadi mau gimana lagi,” kata Sampurno menjawab wartawan usai mengikuti rapat pembahasan Rancangan Peraturan Daerah (Ranperda) Kota Medan tentang Bangunan Gedung, di DPRD Kota Medan, Senin (2/9). Bahkan saat ditanya lebih jauh soal kapasitas dinas TRTB dalam pengawasan bangunan tersebut, Sampurno malah mengatakan dirinya akan berkoordinasi dengan aparatnya di lapangan untuk menstanvast-kan bangunan tersebut.

“Kita akan stanvast-kan bangunan itu,” tandasnya. Sampurno juga mengaku kalau selama ini jajaranya telah diturunkan ke lapangan untuk mengawasi permasalahan banguan tersebut. “Itu diawasi terus sama anggota saya di lapangan,” terangnya. Seperti diketahui, permasalahan bangunan Centre Point mengemuka setelah sejumlah fraksi di DPRD Kota Medan mempertanyakan IMB-nya, salah satunya adalah Fraksi PKS. Menurut Ketua Fraksi PKS Sal-

man Alfarisi, berdasarkan pemberitaan di media massa di Kota Medan terungkap bahwa ternyata pembangunan Centre Point di lokasi tersebut belum memiliki IMB. Bahkan, lanjutnya, Plt Wali Kota Medan Dzulmi Eldin, sesuai pernyataannya di media massa mengakui bahwa pembangunan tersebut belum memiliki IMB, karena itu Kepala Dinas TRTB Kota Medan diminta agar pembangunan proyek tersebut di-stanvast-kan. “Situasi ini tentu menjadi pertanyaan besar bagi kami, bagaimana mungkin proyek sebesar itu bisa luput dari pengawasan Pemko Medan,” tandasnya. Menurut Salman, jika proyek Centre Point terus berjalan tanpa IMB, sementara pada saat yang bersamaan Pemko Medan melakukan penertiban bangunan-bangunan bermasalah di tempat lain, merupakan tidakan pengawasan yang janggal.

“Kita melihat Pemko Medan telah melakukan standar ganda dalam pengawasan pembangunan di Kota Medan. Sebab, pembangunan sebesar Centre Point luput dari pengawasan, sementara bangunan bermasalah 2-3 pintu langsung dibongkar,” katanya. Sebelumnya, dalam pembahasan Ranperda Bangunan Gedung tersebut, Salman berharap jika ranperda ini disahkan menjadi perda bisa meredakan konflik horizontal yang terjadi antara masyarakat dan pengembang yang sering terjadi di Kota Medan. “Kita sering menyaksikan banyaknya konflik horizontal antara masyarakat dan pengembang dalam permasalahan bangunan gedung, seperti permasalahan banjir akibat bangunan yang dibangun pihak pengembang. Dengan adanya ranperda ini diharapkan nantinya permasalahan konflik ini bisa dikenda-

likan,” ungkap Salman. Menurutnya, permasalahan banjir di Kota Medan sering dipicu oleh bangunan gedung yang tidak sesuai dengan ketentuan sehingga masyarakat langsung bereaksi. “Ini sering terjadi akibat tidak sesuainya pembangunan gedung sehingga mengakibatkan banjir, konflik seperti tidak bisa dihindari,” katanya. Dalam pembahasan ranperda ini, Salman juga mengharapkan sumbangsih pemikiran dari berbagai pihak sehingga perda ini nantinya menjadi aturan yang dapat mengatur seluruh regulasi terkait bangunan-bangunan yang ada di Kota Medan. “Sumbangsih pemikiran sangat kita perlukan dari berbagai pihak seperti masyarakat, praktisi, dan akademisi sehingga nantinya perda ini lebih bermanfaat dan dapat diterima oleh semua pihak untuk mengatur bangunan gedung di Kota Medan,” pungkasnya.(BEN)

Medan Heritage Wadah Strategis Melestarikan Bangunan Bersejarah

andalas/siong

MENUNJUKKAN - Caleg DPRD Kota Medan dari Partai Gerindra Hendy Ong menunjukkan sisa-sisa besi beton yang terlihat menonjol keluar dan membahayakan pengguna jalan di Jalan Perbatasan, Medan, Sabtu (31/8).

Kontraktor Biarkan Pengecoran Jalan Perbatasan Terbengkalai Medan-andalas Perbaikan jalan sepanjang kurang lebih 600 meter di Jalan Aluminium dan Jalan Perbatasan, Kecamatan Medan Deli yang berlangsung sejak tiga pekan lalu, kini masih terbengkalai. Proses pengecoran badan jalan itu ditinggalkan begitu saja, sehingga kondisi badan jalan membahayakan pengguna kendaraan bermotor karena sisa-sisa besi beton terlihat menonjol keluar. Caleg DPRD Kota Medan dari Partai Gerindra Hendy Ong meminta Pemerintah Kota Medan melalui instansi terkait mengawasi kontraktor yang menangani pekerjaan tersebut karena sejak Kamis pekan lalu, pengecoran jalan telah terhenti tanpa diketahui alasannya. "Tidak jelas kapan pengecoran jalan itu akan siap. Pemko Medan harus menurunkan tim untuk mengawasi pengerjaan proyek pengecoran jalan ini,” pinta Hendy Ong, Sabtu (31/8). Tidak kunjung selesainya proses pengecoran jalan ini, sambung Hendy, telah membuat masyarakat resah, terutama para pengusaha yang memiliki gudang di sekitar

lokasi tersebut karena sudah beberapa hari terhambat melakukan aktivitas bongkar muat barang. Sisa-sisa besi beton yang terlihat menonjol keluar dari badan jalan yang sedang dicor itu juga menyebabkan ban luar maupun ban kendaraan roda empat mengalami kebocoran atau koyak ketika melintasi jalan tersebut. “Berdasarkan laporan dari warga, bahkan sudah cukup banyak korban yang terjatuh akibat proses pengecoran badan jalan tidak disertai pemasangan rambu-rambu atau plang. Proyek pengecoran jalan ini terkesan asal jadi, tidak mengindahkan unsur-unsur keamanan maupun keselamatan warga,” tandas Hendy Ong. Desakan serupa kepada Pemko Medan juga disampaikan Anggota DPRD Medan, A Hie SH. Bendahara Fraksi Partai Demokrat ini meminta Pemko Medan melalui Dinas Pekerjaan Umum untuk segera mendesak pihak kontraktor menyelesaikan proses pengecoran badan jalan tersebut. “Pihak kontraktor dalam mengerjakan sebuah proyek seharusnya jangan dilakukan separuh-paruh,” kata A Hie.

Menurutnya, jika pihak kontraktor tak sanggup mengerjakannya atau terkendala dalam pengecoran badan jalan ini seharusnya ada pemberitahuan ke masyarakat agar tidak membuat masyarakat khawatir dan bertanya-tanya apakah pengerjaan proyek dilanjutkan atau tidak. “Ini tentu menjadi dilema tersendiri bagi masyarakat di sana,” ungkap A Hie seraya berjanji akan meninjau lokasi pengecoran apabila pada Senin masih belum dikerjakan pihak Kontraktor. Di kesempatan itu Aco, salah seorang warga sekitar mengakui, sejak tiga hari terakhir tidak tampak lagi aktivitas perbaikan jalan. “Saya dengar mereka ada tugas untuk mengecor jalan di tempat lain. Saya harap perbaikan segera dilanjutkan mengingat ruas jalan ini vital bagi pengguna kendaraan bermotor. Masak kerja belum selesai sudah ditinggalkan begitu saja,” katanya. Akibat terbengkalainya perbaikan jalan itu, sejumlah sepeda motor maupun mobil tetap menggunakan jalan itu meski pengendara harus berhati-hati karena kondisi medan yang tidak bersahabat.(SIONG)

Medan-andalas Plt Wali Kota Medan Drs HT Dzulmi Eldin S Msi menilai Medan Heritage sangat strategis sebagai media pelestarian budaya, seni, dan bangunan bersejarah. "Kegiatan Medan Heritage dapat mendorong semangat untuk memelihara etika dan estetika budaya dan bangunan bersejarah sebagai warisan bangsa serta dapat tercipta ide kreatif yang segar," kata Dzulmi Eldin, pada launching Medan Heritage, Sabtu (31/8) malam di Halaman Kantor Pos Medan yang dihadiri Pimpinan PT Pos Medan, Muklis SE. Komunitas Medan Heritage, kata Eldin, merupakan wadah bagi generasi muda untuk ikut peduli dan memberikan perannya guna melestarikan warisan bangsa, baik itu bangunan tua maupun budaya serta keseniannya. Selain itu, sebut Eldin, keberadaan komunitas Medan Heritage beserta program kerjanya menjadi sarana komunikasi yang penting guna membangun, memberdayakan, dan melestarikannya. Karenanya, sebagai sarana komunikasi selayaknya kegiatankegiatannya perlu direncanakan dengan matang agar dapat berjalan dengan efektif. “Kegiatan komunitas ini juga sangat inspiratif. Kita dapat mengenal berbagai ragam budaya, bangunan-bangunan bersejarah dengan ciri dan keunikannya masing-masing,“ ujar Eldin. Eldin berharap, keberadaan komunitas Medan Heritage dapat memberikan informasi serta mengajak semua elemen untuk ikut berperan melestarikan dan mencintai warisan bangsa. "Baik itu yang berwujud seperti bangunan tua serta situs, dan juga yang tidak berwujud seperti budaya serta kesenian, juga dapat mengampanyekan kepada dunia tentang keberagaman serta kekayaan sejarah serta budaya yang kita miliki," ungkapnya. Kepala Kantor Besar PT Pos Medan Muklis sendiri mengapresiasi komunitas muda untuk ikut peduli dan melestarikan warisan bangsa tersebut. (STARBERITA)

100 STM Minta Agustina Perjuangkan Medan Utara Belawan-andalas Seratus Serikat Tolong Menolong (STM) se-Medan Utara meminta Ir Agustina Simanjuntak selaku calon legislatif (caleg) Dapil 5 Kota Medan dari Partai Keadilan dan Persatuan Indonesia (PKPI) bila kelak terpilih menjadi anggota legislatif komit memperhatikan pembangunan di Medan utara. Di samping itu Agustina diharap-

kan serius memperjuangkan terwujudnya Kota Medan Utara terpisah dari wilayah induk yaitu Kota Medan. Hal itu disampaikan para tokoh masyarakat di Balai Pertemuan Hermina, Belawan dalam peremuan yang digagas Pengurus Harian Parsadaan Simanjuntak Sitolu Sada Ina dan Boru (PSSSI) Wilayah 10 dan 11 Kota Medan, Sabtu lalu. Salah seorang tokoh masyarakat

yang hadir Fredi Situmeang SE mengatakan sangat mendukung Agustina Simanjuntak menjadi caleg karena Agustina dinilai punya pemikiran cemerlang serta memiliki kapabilitas memperjuangkan aspirasi masyarakat. Agustina juga dinilainya cakap menyampaikan orasi dan pemikirannya, memiliki kapasitas intelektual, dan sanggup bersaing sehat untuk dapat duduk sebagai anggota

legislatif di DPRD Kota Medan. Koordinator Wilayah 11 PSSSIB St Edwar Sabar Simanjuntak AMd, Senin (2/9) mengatakan pihaknya mengundang 100 STM dalam acara silaturahmi tersebut. "Saat itu pula timbul pemikiran dari para tokoh masyarakat untuk menyampaikan permintaan kepada Agustina Simanjuntak agar dapat memperjuangkan pembangunan di Medan utara karena nasib buruh,

nelayan, masyarakat miskin di wilayah itu masih termarginalkan," jelasnya. Sementara itu Agustina Simanjuntak menyampaikan terima kasihnya kepada tokoh masyarakat dari 100 STM tersebut. "Semoga permintaan masyarakat untuk lebih memperhatikan pembangunan di Medan utara dapat terwujud dengan duduknya saya nantinya di legislatif," tuturnya.(DP)

RSUPM Ganti Seluruh Peralatan Makan Pasien Medan-andalas Seiring dengan diambilalihnya pengelolaan makanan pasien dari pihak ketiga, pihak Rumah Sakit Umum Pirngadi Medan (RSUPM) mengganti seluruh peralatan makan termasuk wadah makanan pasien dengan yang baru. “Tepat pukul 00.00 WIB tadi malam, kita sudah tidak menjalin kerja sama lagi dengan Aerowisata Catering Service (ACS) Medan. Makanan pasien, kembali kita yang

menyalurkan,” ujar Kasubag Hukum dan Humas RSUPM Edison Peranginangin, Senin (2/9) di ruang kerjanya. Dengan habisnya kontrak kerja sama dengan Aerofood, katanya, maka semua wadah untuk makanan pasien adalah milik rumah sakit. Sejak beberapa bulan lalu, manajemen rumah sakit sudah mempersiapkan pengadaan wadah dan alat makan ini. Dijelaskannya, dengan dike-

lolanya kembali dapur makanan oleh Instalasi Gizi rumah sakit milik Pemko Medan ini, maka menu makanan yang diberikan kepada pasien dipastikan sudah memenuhi gizi klinis. “Seperti kita ketahui gizi terbagi atas gizi tata boga dan gizi klinis. Saat dikelola pihak ketiga, makanan pasien lebih mengedepankan gizi tata boga. Dengan dikelola ahli gizi, tentu makanan pasien lebih mengedepankan gizi klinis, sehingga akan

sesuai dengan diet pasien,” terangnya. Dalam mengelola dapur rumah sakit, sambungnya, sekitar lima orang ahli gizi hadir untuk mengawasi dan sudah mengatur menu makanan yang sesuai dengan diet pasien. Pantauan andalas di ruang rawat inap kelas III, semua makanan yang diberikan kepada pasien sudah menggunakan kemasan baru. Seorang keluarga pasien Ninik (28) mengatakan tempat makanan de-

ngan wadah baru ini lebih praktis dan mudah ditutup. “Tapi memang untuk disediakan kepada orang sakit. Makanannya juga tidak termakan semua. Namanya sakit, selera makan kan tidak ada,” katanya. Keluarga pasien lain, Fikri (21), mengaku lebih sering memakan makanan yang diberikan untuk pasien. “Makanannya lebih sedikit dari hari Jumat lalu, tapi rasanya tetap lumayan,” ujarnya. (YN)


MEDAN KITA

Selasa 3 September 2013

Gubsu Minta Bupati/Wali Kota Komit Wujudkan KLA Medan-andalas Gubernur Sumatera Utara H Gatot Pojo Nugroho ST MSi bersama Ketua Tim Penggerak PKK Sumut Hj Sutias Handayani Gatot Pujo Nugroho menghadiri acara puncak peringatan Hari Anak Nasional (HAN) Provinsi Sumut di Auditorium Universitas Negeri Medan (Unimed), Senin (2/9). Dalam acara itu Gatot memotivasi ribuan anak yang hadir untuk semangat menjadi anak yang beriman, jujur, disiplin, cerdas, sehat, dan kuat serta bersahabat. "Ayo semangat dan ceria, terus bermain dan belajar giat agar bisa menjadi penerus bangsa ini. Kelak kalian akan menggantikan kita sebagai Gubsu dan Wagubsu, 10, 20, dan 30 tahun yang akan datang," tegas Gubsu yang disambut sorak-sorai penuh semangat anakanak yang hadir. Menurut Gubsu, semua pasti berubah yakni dari kecil menjadi remaja dan menjadi dewasa serta menjadi orang tua. "Kalian dari sekolah SD, SMP, SMA hingga masuk perguruan tinggi atau akademi militer. Tetapi yang harus digarisbawahi anakanak saat ini harus punya semangat tinggi untuk menjadi penggantipengganti kami yang jauh lebih baik lagi," tekannya. Gubsu menilai, di usia yang masih kuat ingatannya harus dimanfaatkan untuk belajar, belajar, dan terus belajar. Tema HAN tahun ini adalah Indonesia ramah dan peduli anak diawali dari pengasuhan dalam keluarga. Untuk itu atas nama pemerintah dan masyarakat, Gubsu mengajak semua bupati dan wali kota berkomitmen mewujudkan Kabupaten/Kota Layak Anak (KLA). Bagaimana pun berat dan keterbatasan yang dialami tiap kabupaten dan kota, tidak boleh mengurangi semangat dan tekad untuk menjadikan kabupaten/kota yang dipimpin menjadi tempat tumbuh kembang dan belajar terbaik untuk anak-anak. Di Sumatera Utara, pada tahun 2010 ada delapan kabupaten/kota yang meneken MoU untuk mewujudkan Kota/ Kabupaten Layak Anak, sedangkan di tahun 2012 ada tujuh kabupaten/kota.

"Untuk itu kepada para bupati dan wali kota serta pimpinan SKPD Provinsi Sumut saya berharap komitmen ini menjadi bagian dari komitmen kita dan mari kita mempersiapkan caloncalon pemimpin bangsa yang bermanfaat, berguna bagi orang tuanya, agama, bangsa, dan negara tentu adalah anak-anak kita," ucap Gubsu. Kepala Biro Pemberdayaan Perempuan, Anak, dan Keluarga Berencana Setdaprovsu yang juga Ketua Panitia drg Iis Faizan Hanum MKes melaporkan, tujuan kegiatan tersebut adalah upaya meningkatkan dan menggugah peran serta pemerintah, dunia usaha, masyarakat, keluarga, dan orang tua dalam pemenuhan hak dan perlindungan anak. "Tujuan lain adalah menunjukkan bahwa bangsa Indonesia berkomitmen untuk memenuhi hak-hak anak sesuai peraturan perundang-undangan," katanya. Acara puncak peringatan HAN Provsu ini dihadiri lebih kurang 1.000 orang anak dengan pendampingan guru yang terdiri dari TK/RA, SD/ MI, SMP/MTs, SMA/ SMK/MA, anak jalanan, anak panti asuhan, anak SLB E, anak bermasalah hukum, anak berkebutuhan khusus, dan Forum Anak North Sumatera. "Sebelum acara puncak HAN Provsu tahun 2013 telah dilaksanakan berbagai rangkaian kegiatan antara lain, Penguatan Forum Anak North Sumatera di Medan, nonton bareng gratis film Coboy Junior bersama Gubsu dan 537 anak yang difasilitasi Pemprovsu, sosialisasi dan publikasi kepada masyarakat, seminar tentang 'kawin muda, nggak la yau', lomba mewarnai bagi anak berkebutuhan khusus sebanyak 200 anak, dialog interaktif di TVRI, Jambore Anak Sumut di Cadika Pramuka Medan Johor, festival Film Anak, dan bakti sosial berupa santunan kepada 280 orang anak jalanan dan anak telantar," sebutnya. Hadir juga dalam acara itu Pangkosek Hanudnas III Medan Marsekal Pertama TNI Sungkono SE MSi, Danlanud Soewondo Medan Kolonel Pnb SM Handoko SIP, Bupati Nias, Wakil Bupati Tapteng, Bupati Labura, dan dari jajaran Rektorat Unimed. (WAN)

Selasa, 03 September 2013

1. AndalasToday

05.00 – 06.00 WIB

2. StarMorningRequest

06.00 – 07.00 WIB

3. Ngobrol Bareng Starnews Bersama Nadin 07.00 – 08.30 WIB Erlangga 4. InfoBisnis&Ekonomi

09.00 – 10.00 WIB

5. StarWorld

10.00 – 11.00 WIB

6. StarLife

11.07 --12.00 WIB

7. StarHotNewsSiang

12.07 – 13.00 WIB

8. Info Anda (Informasi Perakiraan cuaca & 13.07 – 14.00 WIB Reporter) 9. StarTalkshow

15.07--16.00 WIB

10. StarHotNewsSore

16.07--19.00 WIB

11. StarRequest

19.07 – 21.00 WIB

12. StarHotNewsMalam

21.07 – 22.00 WIB

13. StarNight

22.07 – 00.00 WIB

harian andalas | Hal.

3

Gatot Enggan Komentari Penggeledahan Gedung DPRDSU Medan-andalas Gubernur Sumatera Utara Gatot Pujo Nugroho enggan mengomentari penggeledahan yang dilakukan pihak kepolisian yang mencari bukti dugaan korupsi pengadaan alat kesehatan dan keluarga bencana tahun 2012.

Usai rapat paripurna DPRD Sumut dengan agenda pandangan akhir fraksi terhadap LKPJ Pelaksanaan APBD di Medan, Senin (2/9), Gatot Pujo Nugroho hanya menggeleng ketika dipertanyakan tentang penggeledahan itu. Ketika didesak wartawan, Gatot hanya menyebutkan jika penggeledahan yang dilakukan tim dari Polda Sumut tersebut masih dalam proses hukum. "Itu proses hukum," katanya sambil meninggalkan ruang ra-

pat paripurna DPRD Sumut. Sebelumnya, Polda Sumut menggeledah ruang kerja Ketua Fraksi Partai Hanura ZES, ruang Wakil Ketua DPRD Sumut SPA, dan kantor Biro Keuangan Pemprov Sumut pada Jumat (30/8). Petugas dari Direktorat Reskrim Khusus Polda Sumut itu juga menggeledah ruang bagian keuangan DPRD Sumut dan Kantor Biro Keuangan Pemprov Sumut. Kasubdit 3 Direktorat Reskrim

Khusus Polda Sumut AKBP Yudha Nusa di Medan, Senin, mengatakan, pihaknya menemukan sejumlah bukti yang memberatkan dalam dugaan korupsi pengadaan alat kesehatan dan keluarga bencana tahun 2012 itu. Dari penyidikan yang dilakukan, kegiatan pengadaan di Kabupaten Toba Samosir itu menggunakan APBD Sumut sebesar Rp9,15 miliar. Dari pemeriksaan yang dilaku-

kan, ditemukan dugaan korupsi dengan praktik penggelembungan harga (mark up) yang meyebabkan kerugian negara Rp4,9 miliar lebih. Dalam penyidikan yang dilakukan, pihak kepolisian telah menetapkan dua tersangka yakni HS yang merupakan Kepala Dinas Kesehatan Toba Samosir HS dan RW sebagai Dirut PT MGM yang menjadi rekanan pengadaan alkes dan KB tersebut.(ANT)

Beban Kerja Ditambah

Ratusan Perawat Protes Kebijakan Dirut RSUPHAM Medan-andalas Usai apel pagi, Senin (2/9), ratusan perawat memprotes kebijakan Direktur Utama Rumah Sakit Umum Pusat Haji Adam Malik (RSUPHAM) dr Lukmanul Hakim Nasution SpKK yang menambah beban kerja mereka. Kebijakan yang disampaikan Lukmanul Hakim saat acara apel pagi menyulut protes Lukmanul dinilai seolah hanya menyalahkan kinerja perawat. Mereka keberatan 1 perawat diharuskan melayani 16 pasien, padahal idealnya 1 perawat maksimal hanya melayani 6 pasien. "Kami hari ini menuntut direksi untuk lebih fair kepada perawat. Kami ingin direksi menetapkan tugas sesuai porsi kerja. Direksi menyatakan seorang perawat bertugas merawat 16 pasien. Tidak ada rumus itu, yang ada 1 banding 6, dan perawat bukan administrator," kata seorang perawat, Martoni Calvin yang diamini para rekannya, Senin (2/9). Para perawat menuntut agar mereka dihargai sesuai uraian tugasnya. Tidak lagi melaksanakan tugas administrasi, menyorong pasien, dan sebagainya. Jika sikap direksi soal porsi kerja ini tidak berubah, mereka mengancam melakukan mogok kerja dan akan berdemo di DPRD Sumut.

andalas/hs poetra

UNJUK RASA - Ratusan perawat di RSUP H Adam Malik saat memprotes kebijakan manajemen rumah sakit yang menambah beban kerja mereka, Senin (2/9). Mereka keberatan 1 perawat dipekerjakan melayani 16 pasien, padahal idealnya 1 perawat maksimal melayani 6 pasien. Para perawat juga meminta perbaikan kesejahteraan dan gizi, karena selama ini mereka belum mendapatkan kesejahteraan dan

gizi yang memadai. Mereka juga sempat menyuarakan tuntutan agar UU Keperawatan segera disahkan dan menuntut agar diberikan tun-

jangan sesuai peraturan. Dalam orasi yang disampaikannya, Martoni Calvin menilai kinerja Lukmanul Hakim sebagai dirut tidak

Satgas Yonif 126/KC Amankan Perbatasan RI-Papua Nugini Medan-andalas Danrem 022/PT Kolonel Inf Teguh Arief Indratmoko menjadi inspektur upacara (Irup) Pemberangkatan Satgas Yonif 126/Kala Cakti melaksanakan operasi pengamanan perbatasan RIPapua Nugini, di Dermaga Lantamal I/ Belawan, Jumat (30/8). Pangdam I/BB Mayjen TNI Burhanuddin Siagian dalam amanat tertulis yang dibacakan Teguh Arief Indratmoko mengatakan para prajurit Satgas Yonif 126/KC yang telah melewati pentahapan latihan dan peninjauan dari Komando Atas, dinyatakan siap untuk melaksanakan tugas pengamanan di wilayah perbatasan RI-Papua Nugini. Kepercayaan yang telah diberikan merupakan kehormatan dan kebanggaan dengan harapan, mampu mengemban tugas mulia demi keutuhan dan kedaulatan NKRI. Bahwa wilayah perbatasan RI-Papua Nugini merupakan daerah rawan yang memerlukan kewaspadaan dan kesungguhan seluruh prajurit di perbatasan untuk dapat melaksanakan tugas pengamanan di wilayah perbatasan dengan baik. Untuk itu, Pangdam memerintahkan kepada seluruh prajurit agar selalu waspada dan jangan pernah ragu dalam melaksanakan tugas menegakkan integritas dan menjaga kedaulatan NKRI sesuai dengan prosedur yang berlaku. Pangdam juga menyampaikan beberapa penekanan untuk dipedomani seluruh prajurit Satgas Yonif 126/KC dalam

andalas/ist

PERIKSA PPASUK ASUK AN - Danrem 022/PT Kolonel Inf Teguh Arief Indratmoko memeriksa pasukan ASUKAN saat acara Pemberangkatan Satgas Yonif 126/Kala Cakti Dalam Rangka Operasi Pengamanan Perbatasan RI-Papua Nugini, di Dermaga Lantamal I/Belawan, Jumat (30/8). melaksanakan tugas Operasi Pengamanan Perbatasan RI-Papua Nugini. Antara agar memelihara keimanan dan ketaqwaan kepada Tuhan sebagai landasan moral dan etika dalam setiap pelaksanaan tugas di manapun berada, melaksanakan tugas dengan memadukan Operasi Teritorial dan Operasi Intelijen serta Operasi Tempur secara proporsional sesuai prosedur yang berlaku. Pahami kultur dan hormati adat istiadat masyarakat perbatasan RI dan Papua Nugini serta rebut simpati dan hati rakyat sehingga terjalin kemanunggalan TNI-Rakyat, agar kehadiran prajurit Satgas Yonif 126/KC diterima masyarakat perbatasan RI dan Papua Nugini dengan penuh

rasa kekeluargaan, tanpa melupakan kewaspadaan serta tidak mudah terpancing oleh segala bentuk provokasi. "Lakukanlah cara hidup sehat dan pengendalian diri serta selalu taat terhadap norma-norma agama yang kalian yakini, sehingga harapan semua sukses dalam penugasan. Laksanakan deteksi dini dan cegah dini terhadap gangguan keamanan di daerah tanggung jawabmu dan mampu mengatasi gangguan serta memberikan bantuan secara cepat. Akhirnya, dengan tekad dan semangat tinggi yang dilandasi oleh komitmen untuk selalu berbuat yang terbaik bagi bangsa dan negara, maka Satgas Yonif 126/KC diberangkatkan ke daerah perbatasan RI-Papua Nugini," kata Pangdam.(REL/GUS)

optimal. Sejak Februari 2013 memimpin rumah sakit tipe A ini, tidak ada perkembangan yang signifikan di rumah sakit milik Kementerian Kesehatan itu. “Kepemimpinan sekarang ini jalan di tempat. Padahal kita dituntut memiliki standar internasional. Tapi jasa pelayanan tidak maksimal,” ucap Martoni. Sementara Lukmanul Hakim Nasution mengatakan, dalam apel pagi itu dia menyampaikan beberapa hal agar seluruh staf rumah sakit meningkatkan kinerjanya yang dinilai masih kurang. Amanat itu tidak hanya untuk para perawat tetapi untuk seluruh staf di lingkungan rumah sakit. “Saya menyampaikan tugas pokok. Tahap awal memang mengenai keperawatan. Saat selesai, mereka tidak terima dengan arahan saya,” jelasnya. Lukmanul mengatakan, hal yang disampaikannya merujuk kepada aturan yang ada. Dan terkait pernyataannya yang menyinggung, Lukmanul berkilah para perawat dinilai salah menafsirkan amanatnya tersebut. “Mereka salah penafsiran. Selama ini SDM (sumber daya manusia) kita memang masih kurang, tapi kita ingin memberdayakan SDM yang ada. Dengan SDM yang ada kita berupaya memberikan pelayanan maksimal,” ujarnya.(YN)

PKS Tidak Menerima LKPJ Gubsu Medan-andalas Fraksi Partai Keadilan Sejahtera tidak menerima laporan keterangan pertanggungjawaban gubernur terhadap pelaksanaan anggaran pendapatan dan belanja daerah tahun 2012. Dalam pandangan akhir fraksi pada rapat paripurna DPRD Sumut di Medan, Senin (2/9), juru bicara Fraksi Partai Keadilan Sejahtera (PKS) Taufik Hidayat mengatakan pihaknya belum dapat memahami keterangan yang disampaikan Gubernur Sumut tentang pelaksanaan APBD itu. Karena itu, Fraksi PKS belum dapat memberikan pendapat untuk menerima LKPJ Pelaksanaan APBD tahun 2012 tersebut. Sekretaris Fraksi PKS DPRD Sumut Amsal Nasution mengatakan, pihaknya tidak memberikan opini terhadap LKPJ Pelaksanaan APBD karena tidak memahami sepenuhnya keterangan yang disampaikan Pemprov Sumut. Dengan pendapat akhir itu, berarti hanya sembilan fraksi di DPRD Sumut yang menerima LKPJ Pelaksanaan APBD tahun 2012 tersebut. Sembilan fraksi itu adalah Fraksi Partai Demokrat, Fraksi Partai Golkar, Fraksi PPP, Fraksi PAN, Fraksi PDI Perjuangan, Fraksi Hanura, Fraksi Gerindra Bintang Reformasi, Fraksi Par-

tai Damai Sejahtera, dan Fraksi Pelopor Peduli Rakyat Nasional. Keputusan bersama tentang Pelaksanaan APBD 2012 itu dibacakan anggota Fraksi PDI Perjuangan DPRD Sumut Alamsyah Hamdani. Keputusan bersama tersebut ditandatangani Gubernur Sumut Gatot Pujo Nugroho dan Ketua DPRD Sumut Saleh Bangun untuk ditetapkan menjadi peraturan daerah. Ketika membacakan laporan Badan Anggaran DPRD Sumut terhadap Ranperda Pertanggungjawaban Pelaksanaan APBD 2012, Anggota DPRD Sumut Meilizar Latif mengatakan, realisasi APBD pada 2012 itu mengalami defisit Rp431,796 miliar lebih. Kondisi defisit itu disebabkan adanya kelebihan dalam belanja yakni Rp7,632 triliun, sedangkan pendapatan selama 2012 hanya Rp7,2 triliun. Adapun pembiayaan daerah dalam APBD 2012 tercatat Rp446,524 miliar yang terdiri dari penerimaan Rp711,836 miliar dan pengeluaran Rp265,311 miliar. Dengan kondisi itu, terdapat sisa lebih penggunaan anggaran (Silpa) sebesar Rp14,727 miliar yang terdiri dari rekening giro di Bank Sumut Rp276,443 juta dan kas di bendahara pengeluaran Rp14,451 miliar.(ANT/GUS)


HUKUM & KRIMINAL

Selasa 3 September 2013

harian andalas | Hal.

4

Kejari Diminta Keluarkan SP3 16 Mahasiswa yang Ditahan Medan-andalas Puluhan mahasiswa mengatasnamakan Front Mahasiswa Sumatera Utara (FROM-SU), Senin (2/ 9/2013) siang, menggelar unjuk rasa di halaman kantor Kejaksaan Negeri (Kejari) Medan, Jalan Adinegoro Medan. Mereka menuntut pembebasan 16 mahasiswa yang ditahan aparat kepolisian dalam kasus aksi demo menolak kenaikan harga BBM yang berujung pada pengrusakan gedung KFC Jalan Sutomo beberapa waktu lalu. Aksi tersebut merupakan lanjutan dari demo yang mereka gelar sebelumnya di KFC Jalan Sutomo. Saat itu mereka mendesak agar pihak KFC mencabut pengaduan ke-16 mahasiswa yang kini ditetapkan sebagai tersangka pengrusakan KFC Sutomo pada aksi menolak kenaikan harga BBM beberapa waktu lalu. Di Kejari, mereka membentangkan spanduk-spanduk yang isinya membela ke-16 mahasiswa tersebut. Menurut mereka, kerusuhan penolakan kenaikan BBM pada 17 Juni lalu, hanyalah salah satu wujud kemarahan mahasiswa sebagai rakyat.

"Tidak fair jika hukum memandang kaku kerusuhan aksi tolak BBM itu murni kriminal yang bahkan dari kronologisnya mengandung unsur provokasi dan keterlibatan OTK," teriak mahasiswa dalam orasinya. Peserta aksi bilang, KFC hanya menggaungkan kerugian Rp 1,2 miliar tanpa mempublikasikan keuntungan yang mencapai Rp 4 triliun per tahun. "Maka kami menuntut Kejari mengeluarkan SP3 (surat penghentian penyelidikan dan penyidikan) serta membebaskan dan mengeluarkan 16 mahasiswa yang ditahan. Dan KFC segera mencabut pengaduan dan intervensi terhadap proses hukum yang BAPnya bahkan diragukan karena telah ditolak sebelumnya oleh kejaksaan tanpa melakukan penyidik ulang kembali,” lanjut mahasiswa. Menrut pantauan andalas, Kejari Medan belum menanggapi aksi unjuksarasa puluhan mahasiswa tersebut. Karena tidak ditanggapi, mahasiswa kemudian membubarkan diri dan menyatakan akan kembali melakukan aksi dalam jumlah massa yang lebih besar. (RM)

UNJUK RASA – Puluhan mahasiswa mengatasnamakan Front Mahasiswa Sumatera Utara (FROM-SU), saat menggelar unjuk rasa di halaman kantor Kejaksaan Negeri (Kejari) Medan, Jalan Adinegoro Medan, Senin (2/ 9) siang.

Soal Video Porno, Ketua FPDIP Akan Temui Ketua BK Jakarta – andalas Fraksi Partai Demokrasi Indonesia (PDI) Perjuangan akan segera memanggil salah satu anggotanya yang juga menjabat sebagai Ketua Badan Kehormatan (BK) DPR Trimedya Panjaitan. Hal ini dilakukan untuk membicarakan keinginan BK yang hendak melanjutkan pengusutan yang diduga melibatkan anggota Fraksi PDI Perjuangan, Karolin Margaret Natasha. "Saya akan ketemu dengan Pak Trimed dulu, karena dulu sudah dibicarakan soal kasus yang sudah selesai ini," kata Ketua Fraksi PDI Perjuangan Puan Maharani di Gedung DPR, Senayan, Jakarta, Senin (2/9). Seperti diketahui, BK DPR kembali melanjutkan pengusutan kasus video porno. Langkah awal yang dilakukan BK adalah dengan mengundang tiga

orang ahli ilmu telekomunikasi independen. Sementara itu ketua BK yang juga politisi PDIP Trimedya Pandjaitan, justru merasa heran BK kembali mengusut kasus video porno rekannya Karolin Margreth. "Gue juga nggak ngerti. Padahal sudah ada surat dari Bareskrim, ngapain lagi dipanggil," kata Trimedya. Namun, Trimedya mengatakan karena keputusan untuk meneruskan penyelidikan kasus ini diambil sebelum dia dilantik menjadi Ketua BK, maka dia hanya meneruskan hasil keputusan rapat. "Kalau sudah dijadwalkan ya nggak mungkin di cancel lagi. Jadwalnya dua minggu lagi. Nanti kita uji bagaimana kaitan-kaitannya," tutur politikus PDIP ini. (BBS)

4 Pejabat Poldasu dan 5 Kapolres Dimutasi Medan-andalas Sebanyak 15 perwira menengah Polda Sumut, terdiri dari 4 pejabat teras, 5 Kapolres, sejumlah Wadir dan Kasubdit dimutasi. Ke-15 pamen itu dimutasi bersama dengan 323 pamen dan pati lainnya di seluruh Indonesia. "Benar ada mutasi, tapi saya belum dapat data resminya," kata Kasubid PID Humas Poldasu, AKBP MP Nainggolan seraya menuturkan mutasi adalah hal yang wajar di tubuh Polri. Sementara itu, informasi yang diperoleh, pejabat Polda Sumut yang dimutasi itu terdiri dari Kombes Pol Iwan Prasodjo dari Kabid Propam menjadi WI Muda Sespim. Jabatan Iwan diganti Kombes Pol Makmur Ginting, yang sebelumnya WI Muda sespim. Kombes Pol James Umboh dari Karo Rena menjadi Pamen Polda Sumut (dalam rangka pensiun) diganti Kombes Pol Kasmudi, sebelumnya Karo Rena Aceh.

Kombes Pol Abdul Kadir dari Dir Intelkam menjadi Njak Bid Politik Baintelkam (dalam rangka pendidikan sespimti) digantikan Kombes Pol Aries Wahyu Sutikno (sebelumnya Kasubdit 2 Baintelkam). Kombes Pol Arkan Hamzah dari Dirlantas menjadi Anjak Dikmas Korlantas Polri (dalam rangka dik sespimti) diganti Kombes Pol Agus Sukamso (sebelumnya Anjak Gakkum Korlantas). Kapolres Binjai, Akbp Musa Tampubolon dipromosikan menjadi Wakapolrestro Jakarta Selatan. Jabatan Musa akan digantikan AKBP Marcellino Sampow (sebelumnya Kapolres Tanah Karo). AKBP Albert Sianipar sebelumnya Kapolres Pematang Siantar akan menjabat Kapolres Tanah Karo. Sedangan jabatan yang ditinggal Albert akan diisi oleh AKBP Slamet Loesiono (sebelumnya Kasubbagum Bagrenmin Akpol). Lalu, AKBP Japerson Sinaga

yang sebelumnya Kasubdit Cyber Crime Ditreskrimsus Poldasu dipromosikan menjadi Kapolres Batu Bara. AKBP Alisman Nainggolan dari Wadirpolair Polda Sumut menjadi Wadirbinmas Polda Sumut. Kapolres Tebing Tinggi AKBP Andi Rian dipromosikan menjadi Wadir Reskrimsus Polda Sumut. AKBP Enggar Pareamon dari Kapolres Dairi menggantikan AKBP Andi menjadi Kapolres Tebing Tinggi. Sedangkan jabatan Enggar diisi AKBP Donni Damanik sebelumnya Kapolres Samosir. Jabatan Donny diisi AKBP Andry Setiawan sebelumnya Kasubdit III Ditreskrimum Poldasu. AKBP Ajuk Wibowo dari Wakasat Brimobdasu menjadi Kasat Brimob Polda DIY. Kemudian, AKBP Arif Budiman dari Kapolres Sergai menjadi Wadir Brimob Polda Sumsel. Jabatan yang ditinggal Arif diisi oleh AKBP Benecdictus Anis Purnawan, sebelumnya pendidik Madya SPN Polda Jatim. (THA)

Dituduh Memata-matai, Tison Bakar Betor Tetangganya Tanjung Balai-andalas Tidak senang dituduh memata-matai, Suheri alias Tison (25) tega membakar becak bermotor (Betor) tetangganya, Zainuddin Harahap alias Udin (31), warga Jalan Anwar Idris Lingkungan III, Kelurahan Bunga Tanjung, Kota Tanjung Balai, Sabtu (31/8) sekira pukul 15.00 WIB. Kapolres Tanjung Balai melalui Kapolsek Datuk Bandar AKP L Ambarita didampingi Kanit Res Ipda Basuki, Minggu (1/9) di ruang kerjanya mengatakan, Zainuddin Harahap alias Udin sudah lama mencurigai bahwa Tison memata-

matai atau mengintip apa yang diperbuatnya. Karenanya, saat Tison melintas di depan rumah korban, Udin langsung mengatakan" ngapai kau (pelaku-red) melihat lihat rumahku, mau ngintip dan mau tau apa yang kami kerjakan di sini ya?," jelas Kapolsek menirukan ucapan korban. Tak senang dengan ucapan yang dilontarkan korban, Tison lantas melakukan perlawanan, sehingga adu mulut pun tak terelakkan. Merasa terhina akhirnya Tison membakar betor Udin yang terparkir tak jauh dari rumahnya. “Selanjutnya Tison

melarikan diri,” jelas Ambarita. Warga yang melihat kejadian itu segera memadamkan api dan menghubungi aparat kepolisian. Personel Polsek Datuk Bandar kemudian langsung turun ke lapangan. Zainuddin Harahap selanjutnya membuat pengaduan ke Mako Polsek Datuk Bandar untuk ditindaklanjuti. “Suheri alias Tison berhasil kita tangkap pada hari juga, dan sekarang mendekan dalam sel polsek. Tersangka kita kenakan pasal 187 ayat 1 dari KUHP tentang pembakaran dengan ancaman 12 tahun penjara,” ujarnya. (AS)

Kasus Dugaan Korupsi Pengadaan Lahan di Nisel

Ngaku Sakit, Sekda Nisel Mangkir Medan-andalas Ali-ali sedang sakit, Sekretaris Daerah (Sekda) Kabupaten Nias Selatan, Asa'aro Laia, mangkir (tidak menghadiri-red) panggilan penyidik Subdit III/Tipikor Ditreskrimsus Polda Sumut, Senin (2/9) kemarin. Seyogianya, orang nomor tiga di lingkungan Pemkab Nisel itu diperiksa sebagai saksi terkait kasus dugaan korupsi pengadaan lahan untuk pembangunan fasilitas umum di Kabupaten Nisel.

"Memang ada jadwal pemeriksaan atas nama Sekda Nisel (Asa'aro Laia-red), tapi beliau tidak bisa hadir karena sedang sakit. Dia sudah melayangkan surat," terang Kasubdit III/Tipikor Ditreskrimsus Polda Sumut, AKBP Yudha Nusa P, kepada wartawan, Senin kemarin. Senada dengan Sekda, kata Yudha, kuasa penawar harga, Asisten I, yang seyogianya dijadwalkan turut diperiksa, juga tidak hadir. Bawahan Sekda tersebut mengaku sedang ada tugas yang harus dikerjakan. "Bawahannya, yaitu Asisten I melalui suratnya mengaku sedang ada kerjaan. Jadi tidak bisa hadir untuk diperiksa," tambah Yudha. Karena itu, Yudha menyebut-

Rumah Dinas Disatroni Maling

Wagub Riau Kehilangan Uang Dolar Pekanbaru – andalas Rumah Dinas Wakil Gubernur Riau Mambang Mit disatroni maling. Diketahui sebuah tas berisikan uang dollar dibawa kabur. Kasubag Rumah Tangga Wagub Riau, Raja Deddy, memperkirakan maling masuk sekitar pukul 03.00 WIB, Senin (2/9). Hal ini diketahui berdasarkan rekaman CCTV yang terpasang di halaman rumah dinas di Jalan Sisingamangaraja, Pekanbaru itu. "Maling tersebut berhasil menggondol tas berisikan uang dolar. Juga ada buku tabungan dan cincin," kata Deddy. Dia menjelaskan, dari hasil rekaman CCTV, maling ini masuk halaman dengan melompat pagar. Setelah itu maling yang terlihat mengenakan baju putih celana pendek ini keliling sekitar rumah. "Setiap pintu dia coba buka. Malah sempat mengintip ke pos penjagaan," kata Deddy. Setelah itu, maling yang hanya sendirian ini membuka jendela kamar pribadi Wagub Riau. Dengan bermodalkan galah yang ujungnya ada jaring, dia mengambil tas. "Kasus ini sudah dilaporkan ke polisi," kata Deddy. Informasi yang berkembang, tas tersebut berisi uang 10 ribu dollar. Belum ada penjelasan langsung dari Mambang Mit terkait hal ini. (DTC)

kan, pihaknya akan melayangkan panggilan kedua terhadap kedua pejabat Pemkab Nisel tersebut untuk menjalani pemeriksaan. Sementara itu, berdasarkan informasi yang diperoleh, Sekda Nisel, Asa'aro Laia tidak sakit sebagaimana yang dikatakan Kasubdit III/Tipikor Ditreskrimsus Polda Sumut, AKBP Yudha. Menurut sumber di Nisel, Sekda Nisel bertugas seperti biasa. "Tadi saya jumpa sama beliau kok di Pemkab. Dia bekerja seperti biasa. Tidak ada dia sakit," ucap sumber di Nisel. Sebagaimana diberitakan sebelumnya, Polda Sumut tengah menyelidiki dugaan korupsi pengadaan lahan untuk fasilitas umum di Kabupaten Nisel itu,

negara mengalami kerugian hingga Rp9 miliar. "Pemkab Nisel menganggarkan dana untuk pembebasan lahan sebesar Rp9 miliar. Namun, dana itu bukan dibuat pembebasan lahan untuk pembangunan fasilitas umum melainkan dialihkan untuk pembebasan lahan Balai benih," terang Direktur Reskrimsus Polda Sumut, Kombes Sadono Budi Nugroho, Minggu kemarin. Diakuinya, awalnya, yang menangani kasus dugaan korupsi pembebasan lahan untuk fasilitas umum itu dilakukan Polres Nisel. Namun dengan berbagai pertimbangan, sehingga khusus penanganan Sekda, diambil alih Tipikor Poldasu, sedangkan yang lainnya ditangani Polres Nisel.(THA)

Soal Sidang Tidak Tepat Waktu

PN Medan Jangan Loyo Medan-andalas Ketua Umum Pusat Studi Hukum dan Pembaharuan Peradilan (Pushpa) Medan, Muslim Muis, menilai tidak efektifnya persidangan di PN Medan dikarenakan persoalan klasik yang menuntut ketegasan pihak peradilan. Majelis hakim yang menyidangkan perkara, kata dia, kurang tegas memerintahkan jaksa agar cepat menghadirkan tahanan ke persidangan. “Ini kan persoalan klasik yang sebenarnya mudah untuk dituntaskan. Kenapa nggak dimarahi saja jaksanya. Makanya pengadilan jangan loyo. Ketua pengadilan harus tegas. Kalau ketua pengadilannya loyo, kajarinya juga loyo. Kalau tidak mau disalahkan, tegas perintahkan jaksa agar cepat menghadirkan terdakwa ke persidangan,” papar Muslim di Medan, kemarin. Soal dugaan adanya kesengajaan pihak kejaksaan maupun pengadilan agar sidang dilaksanakan sore maupun malam agar tidak terekspos masyarakat atau media massa, Menurut Muslim, kondisi tersebut sangat wajar memunculkan dugaan adanya kesengajaan pihak kejaksaan maupun pengadilan agar persidangan dilaksanakan sore bahkan malam, sehingga tidak terekspos masyarakat atau media massa. “Dugaan itu wajar saja muncul,” katanya. Makanya pengadilan harus bisa meminimalisir hal tersebut, salah satunya dengan menertibkan jadwal persidangan. Belum lagi soal persidangan yang dilakukan di lantai tiga, padahal ruangan di lantai satu banyak yang kosong. Ini

kan kebiasaan-kebiasaan yang memancing orang untuk curiga,” tandas Muslim. Terpisah, meski mengakui lambatnya tahanan tiba di PN Medan merupakan salah satu penyebab molornya jadwal persidangan di pengadilan kelas IA plus itu, pihak Kejaksaan Negeri (Kejari) Medan menolak dikatakan paling bertanggung jawab terhadap hal tersebut. Menurut Kepala Seksi Pidana Umum (Kasipidum) Kejari Medan, Dwi Agus Afrianto, keterlambatan tahanan tiba di PN Medan disebabkan proses di Rumah Tahanan Negara (Rutan) Tanjung Gusta banyak memakan waktu. “Memang yang paling disoroti kejaksaan karena memang kita yang bertanggung jawab mengantar para tahanan. Tapi perlu saya jelaskan, keterlambatan itu karena proses penjemputan tahanan di rutan banyak memakan waktu,” papar Dwi di ruang kerjanya, Jumat (30/8). Setiap hari, lanjutnya, mobil tahanan Kejari Medan sudah berada di Rutan Tanjung Gusta sekitar pukul 09.00 WIB untuk menjemput tahanan tapi tahanan baru bisa dibawa ke pengadilan sekitar pukul 12.00 WIB. Menurutnya, meskipun pihaknya telah melengkapi prosedur peminjam tahanan (bon tahanan) sejak jauh hari, namun tahanan baru bisa dikumpul pada saat penjemputan disebabkan tidak adanya ruang penampungan sementara untuk tahananan yang sudah dibon dan siap dibawa ke PN Medan. “Bayangkan kalau setiap hari kita menjemput 150 tahanan. Kita harus bersabar menunggu tahanan dipanggil satu per satu

dan dibawa ke mobil tahanan. Minimal proses pemanggilan hingga tahanan masuk mobil tahanan memakan waktu sekitar satu menit, jadi untuk 150 tahanan memakan waktu kurang lebih tiga jam. Makanya tahanan baru bisa sampai di PN Medan sekitar pukul 12.00 atau 13.00,” ungkapnya. Pihaknya, imbuh Dwi, sudah mengemukakan persoalan itu kepada pihak rutan, namun pihak rutan mengaku tidak bisa berbuat banyak karena tempat penampungan sementara para tahanan yang akan dijemput tidak ada. Seperti telah diberitakan, tidak efektifnya pemanfaatan waktu menjadi salah satu penyebab prinsip peradilan sederhana, cepat dan berbiaya ringan kerap terabaikan di PN Medan. Dampaknya, sejumlah perkara yang telah dijadwalkan menumpuk untuk disidangkan. Persidangan yang sejatinya bisa dimulai pagi, terpaksa baru bisa digelar siang dan berlangsung hingga sore atau malam. Bahkan, ada yang harus ditunda karena terbatasnya waktu. Berdasarkan pengumuman yang dipajang di dinding Gedung PN Medan, jam kerja di lingkungan pengadilan itu setiap Senin-Kamis pukul 08.00 hingga 17.00 WIB dan Jumat pukul 08.00 hingga 16.00 WIB. Humas PN Medan, Achmat Guntur, mengakui persidangan di PN itu kerap “menabrak” jam kerja. Menurut pria yang bakal menjabat wakil ketua salah satu PN di Pulau Jawa itu, kondisi tersebut disebabkan beberapa faktor di antaranya karena lambannya pengiriman terdakwa oleh Kejari Medan.(FEL)


HUKUM & KRIMINAL

Selasa 3 September 2013

Plat Nopol Palsu, Mobil dan Sopir Diboyong ke Poldasu Kisaran-andalas Petugas Polantas Polresta Asahan mengamankan mobil rental jenis Toyota Avanza seri G warna hitam bernomor polisi BK 1489 YL yang diduga merupakan hasil kejahatan. Mobil yang dikemudikan Indra Dedi (31) warga Padang Matinggi, Kampung Jawa, Rantauprapat, Labuhan batu itu hentikan petugas di Jalan Lintas Sumatera Simpang Katarina, Kisaran, Asahan, Sabtu (31/8) sekira pukul 15.30 WIB. Menurut keterangan Kapos Lantas Katarina Aipda Lorent Butarbutar saat dikonfirmasi wartawan Senin sore, plat nomor polisi yang digunakan mobil tersebut palsu. Selain itu, lanjut Lorent Butarbutar, Indra Dedi, sang sopir, tidak dapat menunjukkan Surat Tanda Nomor Kendaraan (STNK) mobil yang dikemudikannya. Indra Dedi hanya menunjukkan bukti surat tilang yang dikeluarkan Sat Lantas Polres Labuhan Batu. Sebelumnya petugas menerima laporan dari masyarakat yang melihat ada dua mobil menggunakan plat nomor yang sama melintas di Jalinsum wilayah hukum Polsek Air Batu mengarah ke Medan. Laporan itu langsung ditindaklanjuti dengan berkoordinasi untuk melakukan penghadangan dan penangkapan di Pos Lantas Simpang Katarina. Dari hasil pemeriksaan, masa berlaku STNK sesuai plat nomor polisi BK 1489 YL yang tertera

andalas/hamdan rangkuti

DIAMANKAN - Mobil Toyota Avanza dan Indra Dedi yang diamankan petugas Pos Lantas Katarina, Kisaran. di mobil Avanza Hitam tersebut menunjukkan berakhir pada bulan November 2016, sedang yang asli menurut data dari Dirlantas Poldasu berakhir pada bulan Maret 2013. "Perbedaan itulah yang semakin menguatkan kecurigaan kami," kata Butar-butar lagi. Selang beberapa saat mobil Avanza warna hitam yang telah mengikuti mobil itu sejak dari Labuhan Batu yang dikemudikan seorang perwira Poldasu datang ke Pos Katarina. Dari situlah semakin jelas bahwa mobil Toyota Avanza warna hitam BK 1489 YL yang dikemudikan Indra Dedi menggunakan plat nomor polisi palsu karena menurut keterangan perwira bertugas di bagian Propam itu plat nomor polisi yang asli adalah mobil yang diken-

darainya tersebut. Untuk proses penyidikan selanjutnya mobil berikut pengemudinya Indra Dedi diboyong ke Poldasu oleh perwira tersebut. Indra Dedi saat dikonfirmasi mengatakan bahwa mobil tersebut milik Kandar warga Jalan Urip Sumodihardjo, Rantauprapat, sedangkan dirinya hanya sopir yang mengantarkan penumpang. "Mobil ini memang mobil yang selalu direntalkan, sewaktu saya akan berangkat oleh Kandar hanya diberikan surat tilang, menurut dia mobilnya ditilang sehari sebelum keberangkatan saya ke Medan, saya tidak mengetahui kalau mobil ini mobil bodong," tuturnya. Sementara itu menurut Ginting, perwira Propam Poldasu yang enggan menyebutkan pang-

katnya mengatakan plat nomor polisi yang digunakan mobil Toyota Avanza yang dikemudikan Indra Dedi adalah palsu. "Ini sangat membahayakan terhadap saya selaku pemilik dan penanggung jawab terhadap identitas dari mobil tersebut. Dan terhadap Brigadir F Girsang Polantas Polres Labuhan Batu yang mengeluarkan surat tilang dengan nomor registrasi 1915943 B, nantinya akan kami panggil ke Poldasu untuk didengar keterangannya atas dasar apa dia mengeluarkan tilang tersebut," cetusnya. Menurutnya, saat ini ditengarai banyak mobil minibus yang tidak jelas identitasnya melintas di Jalinsum dan biasanya menggunakan plat nomor palsu seperti yang dilakukan Indra Dedi.

Ginting juga mengatakan ada dua hal asal kepemilikan kendaraan yang diduga dari hasil kejahatan seperti ini diantaranya dari hasil tindak kejahatan perampasan atau perampokan atau hasil penggelapan dengan cara melarikan dari leasing/finance dikarenakan tidak membayar kewajibannya selaku kreditur. "Namun demikian nanti setelah dilakukan penyidikan oleh unit Reskrim Poldasu dan Dirlantas Poldasu untuk mengindentifikasi mobil tersebut barulah diketahui asal-usul mobil tersebut. Untuk sementara mobil berikut pengemudinya kami boyong ke Mapoldasu dan saya juga menyampaikan terima kasih kepada empat personel Polantas Pos Lantas Simpang Katarina Kisaran yang tanggap akan hal ini," tukasnya.(FAS)

Mahasiswa Desak Wabup Tobasa Ditangkap KPK: Putusan Djoko Susilo Akan Monumental Jakarta-andalas Hari ini, Irjen Djoko Susilo akan menjalani sidang vonis terkait kasus korupsi pengadaan simulator SIM. Menurut Wakil Ketua KPK, Bambang Widjojanto vonis besok akan menjadi hal yang monumental. "Besok ada satu putusan penting kasus DS, karena ada capaian-capaian yang diraih KPK. Besok itu putusan monumental," ujar Bambang di kantornya, Jalan HR Rasuna Said, Jakarta Selatan, Senin (2/9). Menurut Bambang, putusan akan menjadi monumental kalau majelis hakim bisa memutuskan sesuai dengan harapan keadilan masyarakat. Yakni bisa mengabulkan tuntutan untuk kasus pencucian uang, sehingga harta Irjen Djoko yang bernilai lebih dari Rp100 miliar dapat disita. "Kita jadi bisa menyita aset kekayaan seeorang kalau tidak

bisa membuktikan hasil dan profit darimana asalnya," jelas Bambang. Bambang menjelaskan, jika hakim mengabulkan tuntutan TPPU, ini bisa menjadi dasar KPK untuk menerapkan tuntutan ganda ke semua kasus yang tengah ditangani, yakni tindak pidana korupsi dan TPPU. KPK juga bisa menjerat para pengusaha yang berperan untuk membuat harta tersangka korupsi sulit dilacak. "Bukan tidak mungkin KPK mendorong untuk bisa menjerat keterlibatan gate keeper," tegasnya. Irjen Djoko Susilo dituntut 18 tahun penjara, denda Rp1 miliar subsidair 1 tahun kurungan, dan membayar uang pengganti Rp32 miliar. Dia dinilai terbukti korupsi dalam proyek pengadaan driving simulator SIM dan tindak pidana pencucian uang.(DTC)

Medan-andalas Puluhan mahasiswa yang tergabung dalam Forum Gerakan Mahasiswa Sumatera Utara (FGMSU) meminta aparat Polda Sumut segera menangkap dan menahan Wakil Bupati Toba Samosir (Tobasa), Liberty Pasaribu terkait kasus dugaan korupsi dana APBD TA 2006 sebesar Rp3 miliar. Jika dalam tempo tiga hari terhitung sampai Rabu (4/9) Liberty tak ditangkap, mereka mengancam akan menggelar aksi dengan jumlah massa yang lebih besar lagi di Mapolda Sumut. “Kalau tidak dilakukan, kami akan datang melakukan aksi dalam jumlah massa yang lebih besar,� kecam kordinator aksi, Silalahi, di depan gedung Sentra Pelayanan Kepolisian Terpadu (SPKT) Polda Sumut, Senin (2/9) siang.

Desakan itu disampaikan mereka karena Liberty Pasaribu pada 2006 dituding terlibat dalam dugaan tindak pidana korupsi kas daerah, namun bebas dari jeratan hukum. Sementara tiga bawahannya seperti Arnold Simanjuntak, Bemprit Hutapea (selaku bendahara umum) dan Jansen Batubara selaku bendahara sekretariat sudah dihukum penjara. Bahkan terkait kasus itu, mantan Bupati Tobasa Monang Sitorus juga dihukum penjara. “Padahal, saat itu (2006) Liberty Pasaribu sebagai Kuasa Pengguna Anggaran (KPA) dan Sekdakab Tobasa. Jadi, Liberty Pasaribu telah memerintahkan kepada bawahannya Jansen Batubara dalam proses pencairan dana Rp3 miliar,� ujar Daniel.

“Kami minta supaya kasus ini segera dilanjutkan kembali oleh Polda Sumut dan Kejatisu. Segera tangkap Liberty Pasaribu yang saat ini menjabat Wakil Bupati Tobasa,� desak mereka dalam pernyataan sikapnya. Menanggapi permintaan massa pendemo, seorang penyidik Subdit III/Tipikor Direktorat Reskrimsus di hadapan pendemo mengatakan, pihaknya masih terus menyelidiki laporan dugaan keterlibatan Liberty Pasaribu dalam kasus korupsi kas daerah Tobasa pada TA 2006. Namun, penyidik sangat mengharapkan masukan dari masyarakat, seperti bukti-bukti baru. “Kasusnya masih kami selidiki. Tolong kalau ada bukti baru, berikan kepada kami,� tukas penyidik tersebut.(THA)

MENDESAK Puluhan mahasiswa saat menggelar aksi di Mapolda Sumut untuk mendesak Polda Sumut segera menangkap Wakil Bupati Tobasa Liberty Pasaribu. andalas/thamrin

harian andalas | Hal.

5

Mayat Perempuan Tua Ditemukan Pemancing Ikan Kabanjahe-andalas Sipon Ginting (45) warga Desa Guru Benua, Kecamatan Munte, Tanah Karo, tak menyangka menemukan mayat perempuan tua saat hendak memancing ikan di Lau Pertubuken, Minggu (1/ 9) sekitar pukul 16.30 WIB. Melihat ada mayat perempuan dalam keadaan telungkup dan sudah mengeluarkan aroma yang menyengat hidung, Ginting langsung melaporkannya kepada warga setempat dan Polsek Munte. Mendapat laporan itu Kapolsek AKP J Tarigan bersama sejumlah personelnya langsung menuju lokasi didampingi beberapa warga setempat. Setelah dilakukan olah tempat kejadian perkara (TKP) diketahui bahwa korban bernama Betehen beru Perangin-angin (80) warga Desa Guru. Selanjutnya korban dievakuasi dan dibawa ke RSUD Kabanjahe untuk dilakukan visum. Informasi diperoleh, korban sudah empat hari meninggalkan rumah. “Orangtuaku selama ini sudah sakitsakitan di samping karena usianya sudah lanjut,� kata

salah seorang anak korban ketika dimintai keterangan di Mapolsek Munte. Keluarga korban tidak mengetahui kalau korban pergi ke sungai yang jaraknya sekitar 200 meter dari rumah korban. Di sungai yang airnya tidak deras itu sering dikunjungi warga untuk memancing ikan. Korban selama ini mengalami cacat mata di sebelah kanan dan mempunyai pendengaran agak kurang. J Tarigan saat dikonfirmasi membenarkan penemuan mayat Betehen beru Perangin-angin di Lau Pertumbuken oleh seorang pemancing ikan. “Motif dari kejadian itu masih kita lakukan penyidikan dan meminta keterangan dari beberapa orang saksi,� tegas Tarigan. Menurut Tarigan tidak ada tandatanda bekas penganiayaan di tubuh korban. Sementara keterangan dari RSUD Kabanjahe, keadaan korban saat dibawa ke rumah sakit sudah dalam keadaan membusuk. “Diperkirakan korban tewas sudah beberapa hari, sehingga aroma baunya menyengat hidung,� kata Dokter Kasta Beru Ginting.(RTA)

MAYAT – korban saat berada di RSUD Kabanjahe.andalas/ist

Dana Bencana Alam Diduga Mengalir ke Disdik Nisel Kejatisu Segera Panggil 16 Kepala Sekolah Medan-andalas Dinas Pendidikan (Disdik) Kabupaten Nias Selatan (Nisel) diduga menerima aliran dana yang dikorupsi dari bantuan penanggulangan bencana alam di kabupaten itu melalui APBD 2011 sebesar Rp5 miliar. Menurut Kepala Seksi Penerangan Hukum Kejaksaan Tinggi Sumatera Utara (Kejatisu) Chandra Purnama, informasi itu diperoleh berdasarkan keterangan saksi. "Kita pun heran, tapi ini keterangan saksi, dana Rp5 miliar itu juga mengalir ke dinas pendidikan," ungkap Chandra di ruang kerjanya, Senin (2/9). Kejatisu, kata Chandra, masih menyelidiki dugaan keterlibatan Disdik Nisel dalam perkara tersebut. "Sekarang kita telah mengembangkan kasusnya ke Dinas Pendidikan Nisel karena diduga menerima," ujarnya. Pada 23 Agustus, tambah Chandra, penyidik Kejatisu telah memeriksa Memoris Fau dari Komite Sekolah SMA 1 Fanayama, Kecamatan Teluk Dalam, sebagai saksi. Sedangkan dari jajaran Disdik Nisel hingga kini belum diperiksa. "Kalau jajaran pejabat di dinas pendidikannya belum ada dipanggil. Sedangkan 16 kepala sekolah di Nisel akan dipanggil pekan depan,"

imbuh Chandra. Awalnya Kejatisu menangani dugaan korupsi di Badan Penanggulangan Bencana Daerah Nisel dan telah sampai tahap persidangan. Kemudian penyidik mengembangkan penyidikan pada proyek yang dikerjakan Dinas Pekerjaan Umum (PU) Nisel terkait dugaan korupsi cadangan dana tak terduga untuk bantuan penanggulangan bencana daerah di Kecamatan Mazo, Nisel, bersumber dari APBD 2011 sebesar Rp5 miliar. Terkait itu, Eliver Bidaya (mantan Kadis PU Nisel), telah dipanggil pada 20 Agustus. "Ada 24 saksi yang telah dipanggil tapi tidak semua memenuhi panggilan, baik dari jajaran dinas PU maupun rekanan," kata Chandra. Mereka yang memenuhi panggilan, Adventinus Zendrato (pejabat pembuat komitmen), Kemurahan Waruwu (Bendahara Bencana Alam Dinas PU Nisel), dan Conibius Zamili (pejabat pengadaan). Juga memenuhi panggilan dari tim teknis Dinas PU Nisel terdiri dari Wildom Blessing Waruwu, Takari Gulo, AH Gunawan Siahaan, dan Alfred Ganumbat, serta dari rekanan Faigiha Laia yang mengerjakan proyek rehab ruas Jalan Lahusa Gomo di Hililaora senilai Rp402.500.000. (FEL)

Pasangan Mesum Dimandikan Warga Peudada Bireuen-andalas Verty, nama samaran, pegawai honor di Bagian Umum Setdakab Bireuen, kedapatan warga lagi asyik berbuat mesum di dalam mobil Honda Jazz BK 53 KA bersama lelaki yang bukan suaminya, Minggu (31/8), di kawasan Bugeng, Kecamatan Peudada, Kabupaten Bireuen. Warga kemudian mengamankan Verty dan pasangannya, Isra, warga Kecamatan Jangka yang disebutsebut berprofesi sebagai asisten pelatih di PSSB. Setelah mengintrogasi dan

memandikan Verty dan Isra karena dianggap telah berbuat mesum dan melanggar qanun Syariat Islam di Aceh, warga membawa keduanya ke Polsek Peudada. "Mereka tertangkap basah oleh penduduk telah melakukan perbuatan tak senonoh di dalam mobil berkaca gelap dan pintu ditutup. Karena diduga lama bermesraan di dalam mobil, keduanya di mandikan di Masjid Bugeng oleh masyarakat,� ungkap sejumlah warga di lokasi kejadian. Informasi yang dihimpun,

Sebelum digerebek warga, Isra memarkirkan mobilnya di depan Masjid Bugeng. Tak lama kemudian datang Verty dengan mengendarai sepeda motor Honda BL 6114 ZQ dan memarkirkannya di samping mobil tersebut. Setelah itu Verty buru-buru masuk ke mobil Isra. Beberapa menit berselang, warga curiga karena melihat mobil yang parkir dekat dengan rumah ibadah itu tiba-tiba bergoyang. Sejumlah warga lalu mendatangi mobil tersebut dan menangkap basah keduanya

sedang berbuat tak senonoh. Terkait masalah tersebut, Kepala BKPP Drs M Isa yang dikonfirmasi di ruang kerjanya menyebutkan, bila benar telah melakukan perbuatan asusila, Verty akan dikenakan sanksi tegas, bahkan bisa dipecat, apalagi statusnya baru pegawai honorer atau pegawai bakti. "Ya, tidak ada istilah kebijakan dan tetap akan dipecat dan tidak ada kebijakan apabila menyangkut pelanggaran hukum, tanpa kecuali,� tegas M Isa. (TIM)

andalas/tim

DIMANDIKAN - Verty dan Isra yang dimandikan warga sebelum dibawa ke Polsek Peudada.


RAGAM

Selasa 3 September 2013

Warga Nelayan Bertekad Menangkan Pasangan Azan Percut Sei Tuan-andalas Setelah mendapat restu dari 18 pengajian rombongan KBIH Safa dan Marwa pimpinan Ustadz KH Ahmad Baros, ribuan warga nelayan tergabung dalam Himpunan Nelayan Seluruh Indonesia Kabupaten Deli Serdang (HNSI DS) mendukung sepenuhnya pencalonan pasangan H Ashari Tambunan dan H.Zainuddin Mars yang disingkat AZAN dan bertekad memenangkannya untuk menjadi Bupati dan Wakil Bupati DS periode 2014-2019 pada Pilkada yang berlangsung 23 Oktober 2013 mendatang. Hal itu dikatakan Ketua HNSI DS Rakhmadsyah SH, di hadapan sekitar 500-an keluarga besar keturunan Syahbandar Percut, di kediamannya Desa Percut Kecamatan Percut Sei Tuan, Minggu (1/9), dalam acara halal bil halal keluarga besar HNSI DS sekaligus syukuran keberangkatannya menunaikan ibadah haji ketanah Suci Mekkah September 2013, yang turut dihadiri Kadis Perikanan dan Kelautan DS, I.Marbun mewakili Wakil Bupati Zaindudin Mars dan Sekjen HNSI DS Mhd Sa’ari Tokoh masyarakat Percut Sei Tuan ini mengajak masyarakat pandai memilih dan memilah calon pemimpin dari 11 pasangan calon akan bertarung dalam ajang Pemilihan Kepala Daerah (Pilkada) Deli Serdang 23 Oktober 2013 mendatang. Bahkan 6 dari pasangan itu adalah calon independen, Rakhmatsyah jelas menghormati pilihan masyarakat itu. Tetapi, Rakhmat menilai, hendaknya masyarakat dapat memilih pasangan yang paling anyar, mengerti dan berpengalaman membangun daerah ini, seperti sosok Wakil Bupati Zainuddin Mars, yang juga calon wakil bupati DS berpasangan dengan calon bupati Drs H Ashari Tambunan, yang merupakan adik kandung Bupati Drs H Amri Tambunan dari keluarga Pemkab Deli Serdang. Sebagai salah satu bukti kepedulian Pemkab DS kepada masyarakat nelayan adalah ketika baru-baru ini berhasil membebaskan 32 warga nelayan dari Kecamatan Pantai Labu yang dipenjara oleh Polis Diraja Kerajaan Malaysia dan kembali dengan selamat ke tanah air untuk menemui keluarganya masingmasing. (FT)

harian andalas | Hal.

6

Antisipasi Banjir, Koramil 13 Tebing Tinggi Gotong Royong

GO TRO GOTRO TROYY - Puluhan personel Koramil 13 Tebingtinggi Kodim 0204/ DS bersama masyarakat melakukan gotong-royong di Perumahan Purnawiran Jalan Kutilang Kelurahan Bulian Kecamatan Bajenis Kota Tebing Tinggi.

Tebing Tinggi-andalas Memasuki musim hujan, Koramil 13 Tebing Tinggi Kodim 0204/DS melakukan gotong royong bersama masyarakat di Perumahan Purnawiran Jalan Kutilang Kelurahan Bulian Kecamatan Bajenis Sabtu (31/8) Perumahan Purnawirawan Jalan Kutilang merupakan salah satu kawasan yang kerap mengalami banjir khususnya saat musim hujan. “Untuk itu, kita pusatkan melakukan gotong-royong di lokasi padat penduduk ini,” jelas Danramil 13 Tebing Tinggi Kapten Inf Budiono kepada wartawan, disela-sela

Gubsu, Kapolda, dan Pangdam Diminta Bertindak Tegas

Konflik Koptan dengan PT RSK Harus Dituntaskan Medan-andalas Anggota Komisi A DPRD Sumut Drs H Ahmad Ikhyar Hasibuan minta Gubsu H Gatot Pujo Nugroho, Kapoldasu Irjen Pol Drs Syarief Gunawan dan Pangdam I/BB Mayjen TNI Burhanuddin Siagian, segera turun tangan dan bertindak tegas memerintahkan bawahannya, segera menuntaskan permasalahan sengketa lahan seluas 2000 hektar antara PT Rantau Sinar Karsa (RSK) dengan masyarakat tergabung dalam Kelompok Tani Teluk Lesung di dua kabupaten, Labuhan Batu dan Labuhan Batu Utara. Sebab jika tidak segera diatasi, sengketa lahan tersebut dikhawatirkan akan pecah seperti konflik lahan Mesuji di Provinsi Lampung. "Aparat berkompeten jangan melakukan pembiaran," tegas Ikhyar kepada wartawan di gedung dewan Jalan Imam Bonjol Meda, Senin, (2/9). Dia mengemukakan hal itu usai

mengikuti kunjungan kerja ke Kabupaten Labuhan Batu dan Labuhan Batu Utara (Labura) pekan kemarin. Sebagai anggota dewan, dia meminta Gubsu, Kapoldasu dan Pangdam hendaknya segera bertindak tegas menyikapi persoalan konflik lahan PT RSK dengan masyarakat kelompok tani. "Sebab ini konflik besar, mengingat selama ini belum ada sikap dari pemerintah dan aparat penegak hukum di daerah tersebut menyikapi dan menyelesaikan konflik tersebut," tegas Ahmad Ikhyar. Apalagi saat ini, jelas politisi Partai Demokrat ini, massa kelompok tani dan karyawan PT RSK dikabarkan mulai menyusun kekuatan untuk mempertahankan keinginannya masingmasing. "Jika konflik ini nantinya 'pecah' dan besar maka Gubsu, Kapoldasu, dan Pangdam harus bertanggungjawab. Karena kita tidak mungkin selalu menenangkan massa karyawan dan

kelompok tani agar tetap menahan diri menunggu keputusan pemerintah dan penegak hukum," katanya. Terlebih saat ini berdasarkan informasi diterima dari salah seorang karyawan PT RSK juga sebagai Komandan Regu pengamanan di PT RSK, Ramadhan Siregar mengaku, Sabtu (31/8) massa kelompok tani mulai melakukan teror terhadap karyawan. Intimidasi tersebut di antaranya, massa kelompok tani melarang karyawan bekerja memanen hasil buah sawit milik perusahaan. "Sebab massa kelompok tani mengaku buah tersebut bukan milik perusahaan, sehingga pada hari Minggunya (1/9), massa kelompok tani memanen dan mengeluarkan buah milik perusahaan tersebut dan dijual ke pihak lain. Padahal jelas buah tersebut sebelumnya perusahanlah yang menanamnya," sebutnya. Anehnya, lanjut dia, saat

kegiatan gotong-royong. Menurut Budiono, kegiatan karya bakti/gotong-royong tetap dilaksanakan secara berkelanjutan dan setiap Jumat bersih guna membantu pemerintah serta menggalakkan nilai-nilai gotong-royong di tengah-tengah masyarakat. Adapun titik lokasi gotong royong adalah wilayah kumuh, dimana air parit tidak mengalir dengan lancer dan berpeluang menimbulkan berbagai penyakit. “Saat ini kita menurunkan 25 personil dibantu masyarakat untuk mengorek parit/ drainase yang sumbat di Peru-

mengeluarkan dan memanen buah tersebut, sama sekali tidak ada upaya atau larangan dilakukan aparat penegak hukum."Padahal di lokasi kami lihat ada sejumlah oknum aparat berpakaian dinasnya. Jadi terus terang saat ini kami bingung, kami disuruh diam namun aparat malah tidak bertindak tegas,"sebutnya. Menyikapi pernryataan karyawan terebut, Ahmad Ikhyar kembali berharap kepada massa kelompok tani dan karyawan agar tetap menahan diri. Sebab, wakil rakyat asal pemiihan Kabupaten Labuhanbatu, Labura dan Labusel ini, Komisi A DPRDSU saat melakukan pertemuan dengan Pemkab

mahan Purnawirawan, sehingga saat hujan drainase sudah berfungsi”, jelas Budiono. Diharapkan, melalui gotongroyong tersebut dapat meminimalisir banjir di BTN Purnawirawan dan yang terpenting nilai-nilai gotong royong dapat semakin tumbuh dan digalakkan di tengah-tengah masyarakat. “Kita harapkan dengan kegiatan gotong royong ini bisa mengantisipasi banjir yang selalu melanda kawasan ini, demikian juga diharapkan budaya gotong royong yang saat ini mulai memudar ditengah masyarakat bisa kembali digalakkan,” harap Kapten Budiono. (MET)

Labura dan Pemkab Labuhanbatu, keduana sepakat untuk melakukan rekonstrruksiterhadap jejak batas kedua daerah tersebut."Kita tunggu saja dulu setelah jejak batas kedua daerah ini ditentukan, sehingga setelah ditentukan kedua daerah tersebut akan menyelesaikannya," katanya. Sebab, lanjut Ahmad Ikhyar, PT RSK yang berada di dua kabupaten sesungguhnya tidak bisa hanya satu dikelompokkan saja permasalahannya di satu daerah. "Tapi harus dilakukan secara bersama kedua kabupaten, dengan melibatkan GUbsu yang telebih dahulu sudah harus mengacu dan menentukan tapal batas wilayah kedua kabupaten sesuai undang-undang pemekaran," katanya. (UJ)

Drs H Ahmad Ikhyar Hasibuan

Soal Pemekaran Provinsi, Gubsu Jangan Tunggu ‘Bola’ Medan-andalas Fraksi PDIP DPRD Sumut mengingatkan Gubsu jangan menunggu ‘bola’ ata pasif terkait soal pemekaran tiga calon provinsi baru yaitu Provinsi Tapanuli, Sumatera Tenggara dan Kepulauan Nias, tapi harus lebih proaktif, jika Gubsu memiliki niat untuk mengadopsi aspirasi masyarakat yang menginginkan pemekaran. Hal ini kembali diingatkan FPDIP dalam pendapat akhirnya terhadap ranperda (rancangan

peraturan daerah) tentang PjP (Pertanggungjawaban Pelaksanaan) APBD 2012 disampaikan juru bicaranya Analisman Zalukhu SSos MSP pada paripurna dewan dipimpin Ketua Dewan H Saleh Bangun, Senin (2/9) di gedung DPRD Sumut. Dalam kaitan pemekaran provinsi, ungkap Analisman Zalukhu, Provinsi Sumut menjadi provinsi induk. Sedangkan yang menjadi calon propinsi baru dari pemekaran Provinsi Sumut ada tiga calon

provinsi. Yaitu Provinsi Tapanuli, Sumatera Tenggara dan Kepulauan Nias. Untuk itu, ungkap Analisman lagi, FPDI Perjuangan minta Gubsu dan Pemprovsu untuk tidak bersifat pasif, tapi lebih proaktif untuk membantu percepatan terwujudnya pemekaran provinsi tersebut kepada pemerintah pusat. “Kalau Gubsu punya niat terhadap pemekaran provinsi tersebut, jangan menunggu bola, tapi menjemput bola ke pusat, karena

pemekaran provinsi itu merupakan keinginan dan aspirasi yang datangnya dari masyrakat ketiga calon provinsi baru itu,” ujar Sekretaris FPDI Perjuangan ini. Fraksi PDIPerjuangan, tambah Analisman Zalukhu dari dapil salah satu calon provinsi baru yaitu Kepulauan Nias berharap Pemprovsu dapat mengoordinir kabupaten/ kota tercakup dalam wilayah pemekaran propinsi baru tersebut guna melengkapi syarat-syarat diminta pemerintah pusat sebagai wujud

keseriusan dari Gubsu mewujudkan pemekaran Provinsi Sumut. Dalam pendapat akhirnya, FPDI Perjuangan di bawah kepemimpinan Budiman P Nadapdap SE berharap, sejumlah usulan dan saran maupun koreksi disampaikan bisa menjadi masukan dan perbaikan untuk meningkatkan kinerja jajaran Pemprovsu. Analisman juga mengingatkan, persoalan lain yang tidak kalah penting menyangkut sumberdaya manusia di jajaran Pemprovsu khu-

susnya para kepala dinas, kepala kantor dan kepala badan agar dilakukan evaluasi atas kinerjanya dalam mempertangggung-jawabkan pelaksanaan APBD 2012. “Contohnya, hampir semua fraksi menyooroti kinerja sejumlah dinas, seperti Dinas PSDA, Dinas Tarukim dan Dinas Pendidikan. Ketegasan Gubsu di sini sangat dituntut untuk menyahuti kritik dari fraksi-fraksi tersebut, sehingga SKPD tersebut dapat dipenuhi,” ujar Analisman. (UJ)


RAGAM

Selasa 3 September 2013

harian andalas | Hal.

7

Wabup Buka Workshop Lanjutan untuk Petani Kopi dan Jeruk Pakpak Bharat-andalas Wakil Bupati Pakpak Bharat Ir H Maju Ilyas Padang bersama Ka BP4K Makner Banurea SP beserta seluruh jajarannya terlihat antusias saat menghadiri acara pembukaan workshop lanjutan untuk petani kopi di Aula BP4K, Senin (2/9). Sebab dalam worskshop ini Yayasan Field Indonesia yang dipimpin Ir Arif Lukman Hakim MSc, juga menyertakan sejumlah peneliti dari luar negeri yakni Prof Guido Schnabel dan Prof Merle Shepard (Clemson University) serta Prof James E Adaskaveg dan Prof Helga Forster (University of California Riverside). “Jika orang asing saja peduli dengan kita, mengapa kita tidak,” tandas Maju Ilyas di hadapan para petani jeruk dan kopi yang menjadi peserta workshop lanjutan. Ia menyatakan bahwa metode-metode pertanian organik jangan semata hanya ingin cobacoba mengikuti ‘trend’ atau sekadar ikut-ikutan, tetapi harus diaplikasikan dengan sungguh-

andalas/wesriont

DIABADIKAN - Wakil Bupati Pakpak Bharat Ir H Maju Ilyas Padang bersama Ka BP4K Makner Banurea diabadikan bersama rombongan dari Yayasan Field Indonesia di Aula BP4K, Senin (2/9). sungguh oleh petani. "Karena dengan semakin banyak unsur kimia buatan yang kita gunakan, sangat berdampak buruk terhadap alam. Selain itu semua ini (metode pertanian organik) sangat efisien terhadap biaya yang dikeluarkan asal kita

Komisi V Segera Panggil Plt Kadis Kesehatan Madina

Panyabungan-andalas Komisi V DPRD Madina akan meminta penegak hukum mengusut dugaan keterlibatan Plt Kepala Dinas Kesehatan drg Ismail Lubis dalam sejumlah kasus dugaan korupsi dan pemotongan dana Jaminan Persalinan (Jampersal). Demikian disampaikan Anggota Komisi V Rahmad Riski Daulay, kepada wartawan, Senin (2/9), di Panyabungan menanggapi ramainya pemberitaan dan adanya aksi demo ke Dinas Kesehatan (Dinkes) Madina belakangan ini. "Kita dari DPRD Madina juga akan segera memanggil Plt Kadis Kesehatan. Kita akan mempertanyakan terkait persoalan-persoalan yang muncul di tengah-tengah masyarakat, kalau nanti persoalan itu benar, kita akan memberikan rekomendasi kepada pemerintah agar mengganti Plt Kadis Kesehatan Madina drg Ismail Lubis,” tandasnya. Diakuinya banyak pihak yang menyoroti kinerja Dinkes Madina. Masyarakat bahkan menilai Ismail Lubis tidak layak menjadi Plt Kadis Kesehatan Madina karena banyak tersandung kasus. "Salah satunya yang kita ketahui dari pemberitan adalah Alkes tahun 2008 dan pemotongan dan Jampersal kepada bidan-bidan,” ujarnya. Dari dasar itulah nanti Komisi V, sambungnya, akan memanggil Plt Kadis Kesehatan Madina, untuk dimintai penjelasan. Masalah kesehatan ini menyentuh langsung kepada masyarakat, jadi kita harus pantau terus," tegasnya. Ia juga meminta pimpinan Pemkab Madina mempertimbangkan kembali jabatan Plt Kadis Kesehatan Madina, mengingat banyaknya masyarakat yang menolak kepemimpinan Ismail Lubis. "Karena banyak persoalan dan masukan yang kita terima juga dari kawan-kawan bahwa di Dinkes sudah tidak harmonis antara kabid-kabid yang ada di situ,” jelasnya lagi. DPRD Madina, kata Riski, tak ingin persoalan yang terjadi di Dinkes Madina terus berlarut-larut. Makanya kita akan segera memanggil Plt kadisnya untuk menjelaskan segala yang terkait dengan isu yang berkembang sekarang ini," pungkasnya. (AZ)

bersabar melaksanakannya,” sambungnya lagi. Arif Lukman Hakim didampingi salah seorang tenaga peneliti dan juga narasumber dalam pelatihan ini, Engkus Kuswara, menyatakan bahwa workshop dua hari ini memfokuskan pada

pengendalian hama terpadu untuk varietas tanaman jeruk dan kopi yang sejak dulu sudah menjadi unggulan di Kabupaten Pakpak Bharat. “Kami berharap antusiasme pak wakil bupati juga diikuti oleh seluruh peserta sebagaimana

yang telah mereka tunjukkan pada pelatihan sebelumnya sehingga apa yang kami sampaikan benar-benar diambil manfaatnya,” jelasnya. Sementara itu Ka BP4K Phakpak Brarat menyampaikan bahwa program sebelumnya telah dilaksanakan pada akhir Juni lalu dengan penekanan pada Agency Hayati, Ilmu Tanah, Hama dan Penyakit Tanaman, Agro Ekosistem dan Kepemanduan (Pendidikan Orang Dewasa). “Workshop ini terlaksana berdasarkan MoU yang telah disepakati antara Pemkab Pakpak Bharat dengan Yayasan Field Indonesia yang penandatanganan nota kesepahamannya dilaksanakan di Aula Pemkab Pakpak Bharat sebelumnya,” sebutnya. Pada kesempatan itu juga dilakukan penyerahan sertifikat pemandu TOT kepada para peserta dan dilanjutkan dengan kunjungan lapangan di Desa Traju, Kecamatan Siempat Rube. (WES)

Kerap Dipungli dan Dimaki

Belasan Guru Adukan Kasek ke Demokrat Rantau Prapat-andalas Belasan guru mendatangi Kantor DPC Partai Demokrat Labuhan Batu, di Rantauprapat, Senin (2/9). Mereka mengadukan perbuatan IR, Kepala SDN 115524 Binaraga, Kecamatan Rantau Utara, yang melakukan pungutan liar (pungli) serta memotong uang Kesra dan uang lauk pauk (ULP) mereka. "Kami minta, agar pihak DPRD memanggil IR," kata Ahmad Kasim SPd, salah seorang guru bersama rekanrekannya di hadapan sejumlah Anggota DPRD Labuhan Batu dari Partai Demokrat yang menerima mereka. Dikatakannya, dirinya beserta 14 guru lainnya pernah melaporkan IR ke Dinas Pendidikan Labuhan Batu pada tanggal 11 Maret 2013, namun tidak mendapat respon. Mereka berharap IR segera diganti dan selanjutnya diperiksa pihak kepolisian. "Dia sudah melakukan pungli, ada potongan BSM, potongan Kesra dan ULP sejumlah guru, dan saya siap jadi saksi atas praktik pungli itu," ungkapnya. Di hadapan sejumlah anggota dewan, Ahmad Kasim menceritakan bahwa IR yang kerap memaki guru dengan kata-kata kasar, mengharapkan

Fraksi Demokrat ikut membantu mengatasi keluhan mereka. "Kami hanya mengharapkan dia diganti. Bayangkan saja, saat ini ada tiga lokal yang tidak belajar karena tidak ada gurunya, adanya masalah itu karena ulah Kasek yang dinilai terganggu psikologinya," sebutnya. Salah seorang guru, Syafriani Zalukhu, bahkan mengaku dirinya dimutasi karena membuka kedok busuk IR memotong uang kesra dan ULP-nya tanpa ada surat tanda pembayaran resmi. "ULP dan Kesra saya dipotong, ketika saya tanyakan mengapa dipotong dan berapa jumlah sebenarnya saya terima, dia (kasek) mengatakan nantilah itu, makanya saya minta ini diperiksa polisi dan saya siap jadi saksi," ungkapnya. Kemudian, guru lainnya, Ernawati membeberkan bahwa IR diduga telah memberikan upeti kepada kepala dinas sebesar Rp30 juta, agar IR tidak ditindak terkait atas pengaduan mereka. "Mau sampai ke langit, ke gunung tinggi pun kalian mengadu, aku tidak takut, kepala dinas dan BKD sudah kusogok 30 juta, silakan lapor," ungkap Ernawati menirukan ucapan IR kepada mereka. Menanggapi itu, Ketua Fraksi Demokrat Akhyar P Simbolon SE mengatakan akan mengarahkan anggota fraksi yang ada di komisi D menindaklanjuti masalah ini. Sementara itu Ketua Komisi B H Lahmuddin Hasibuan mengatakan

adanya pengakuan disertai sejumlah alat bukti yang disampaikan para guru tersebut, permasalahan itu sudah berbau pidana. "Ini sudah pidana namanya, kalau bapak ibu mau melaporkannya kami akan kawal proses tindaklanjutnya," terang Lahmuddin. 'Anak Main' Bupati Terkait berbagai persoalan yang terjadi di Disdik Labuhan Batu, terutama soal dugaan penyelewengan anggaran, penyalahgunaan wewenang, termasuk soal oknum Kadisdik IS disebut-sebut menerima upeti sebesar Rp30 Juta dari IR, H Ramlan Rambe menyatakan bahwa seluruh fraksi di DPRD sejak dua tahun lalu sudah merekomendasikan kepada bupati agar IS dicopot. "Tetapi rekomendasi kami itu tidak didengar, karena dia anak main bupati dan tidak mungkin dicopot," ungkap Ramlan Rambe. Namun Rambe mengatakan, setelah kedatangan belasan guru itu mereka akan membawa permasalahan ini ke Komisi B yang dinaunginya. "Saya akan bawa laporan ini dan nantinya akan diusulkan sebagai temuan untuk ditindaklanjuti," ujarnya. Hadir dalam pertemuan itu, Sekretaris DPC Partai Demokrat Labuhan Batu H Ibrahim SIP, Wakil Ketua DPRD Sawal Effendi Hasibuan SE, dan sejumlah guru. Para guru juga memberikan data-data dugaan penyimpangan yang dilakukan oknum kasek tersebut. (HEN)

UP UPAAC ARA - Wakil Wali Kota Binjai Timbas Tarigan saat menjadi inspektur upacara HUT ke-52 Pramuka Tingkat Kota Binjai di Lapangan Merdeka Binjai, Sabtu (31/8).

Wakil Wali Kota Binjai Irup HUT ke-52 Pramuka Binjai-andalas Wakil Wali Kota Binjai Timbas Tarigan menjadi inspektur upacara (irup) Peringatan HUT ke-54 Pramuka di Lapangan Merdeka Binjai, Sabtu (31/8). Peringatan HUT Pramuka diikuti ribuan peserta dari seluruh Gugus Depan se-Kota Binjai. Upacara dimeriahkan dengan berbagai kegiatan seperti tarian kolosal Pelangi Kebudayaan Nusantara, barogsai, baris berbaris, semaphore, merangkai tali, dan lainnya. Timbas Tarigan yang juga selaku Ketua Kwarcab Pramuka Kota Binjai dalam upacara itu menyematkan tanda penghargaan kepada para pengurus Pramuka yang dinilai berjasa mengembangkan Pramuka di Kota Binjai serta menyerahkan bantuan tenda dan perlengkapannya kepada Kwartir Ranting Pramuk se-Kota Binjai. Didampingi Sekretaris Kwarcab T Syarifuddin, Timbas menyebutkan Pramuka merupakan gerakan kepanduan yang terus berusaha dengan landasan keikhlasan untuk mengabdi kepada bangsa tercinta, terus berbenah diri dengan membuat program untuk membentuk kader-kader penerus bangsa yang bermental baja, disiplin, menghormati hak orang lain, kreatif, sabar, dan tabah dalam menggapai cita-cita serta berdaya saing. Program Pramuka di Kota Binjai menurutnya sudah berjalan dengan cukup baik dan diharapkan semakin baik ke depannya, tentu saja tidak terlepas dari dukungan Ka Mabicab M Idaham yang juga Wali Kota Binjai dengan ikut terjun langsung ke lapangan. (SR)

Masyarakat Puji Kualitas Jalan SMK 1 Biru-biru Biru-biru-andalas Masyarakat memuji kualitas rabat beton Jalan SMK 1 Kecamatan Birubiru, Kabupaten Deli Serdang yang dikerjakan Jhosep Ginting selaku rekanan. Menurut masyarakat, proyek yang dikerjakan Jhosep berkualitas sesuai standar pembangunan di daerah itu dan sangat jarang bisa ditemukan di daerah pinggiran, apalagi di Kecamatan Biru-biru. "Menurut pandangan kami, baru pembangunan rabat beton di SMK 1 Biru-biru ini yang benar-benar berkulitas, dari warna semennya saja

dapat diketahui tidak ada manipulasi material maupun campuran kadar semen dan pasir," kata warga, Sabtu (31/8). Ditambahkannya, bisa dilihat dari pekerjaan pemborong itu, ketebalan coran semennya begitu tebal, bahkan mencapai 10 cm sehingga diyakini jalan itu pasti dapat bertahan lama. "Coba bayangkan siapa yang sanggup mengerjakan proyek seperti itu, kami rasa belum ada di mana saja proyek swakelola yang dikerjakan pemborong lain, di Kecamatan Biru-biru ini asal selesai saja, sehingga belum lagi berumur setahun

setelah dikerjakan proyek sudah hancur total," ujar warga tersebut. Beberapa siswa yang ditanyai wartawan juga mengaku puas dengan jalan masuk ke sekolah mereka itu. "Kalau seperti ini hasil pekerjaan bangunannya, kami puas bang, jalannya aja sekarang udah bagus kali, dibandingkan kondisi sebelumnya, bagaikan jalan jin buang anak, pokoknya hancur kali lah bang, kami di sini nggak kebayang secepat ini jalan sekolah kami dibangun, intinya kami puas dengan pembangunan jalan ini bang," tutur Ginting salah seorang siswa SMK 1 Biru-biru. (JL) SELESAI - Rabat beton jalan ke SMK 1 Sibiru-biru yang telah selesai dibangun.


OLAHRAGA

Selasa 3 September 2013

harian andalas | Hal.

8

Trigol Messi Matikan Kelelawar Mestalla VALENCIA-andalas Tiga gol Lionel Messi berhasil membawa Barcelona menang atas Valencia dalam laga lanjutan La Liga, Senin (2/9) dini hari WIB. El Barca sukses menutup kemenangan dengan skor 3-2. Dengan kemenangan ini, Barcelona kembali memuncaki klasemen sementara yang tadi sempat ditempati Atletico Madrid usai menang atas Real Sociedad. Pasukan Gerardo Martino berada di puncak klasemen dengan total sembilan poin. Poin tersebut sebenarnya sama seperti yang dimiliki oleh Atletio Madrid, Villarreal dan Real Madrid, namun Barca unggul dalam selisih gol. Sedangkan, Valencia berada di posisi ke-12 dengan

raihan tiga poin. Bermain di Mestalla, Barca langsung membuka keunggulan lewat gol dari Lionel Messi pada menit ke-11. Gol tersebut berawal dari umpan terobosan Cesc Fabregas yang berhasil dimanfaatkan dengan baik oleh Messi. Messi kembali mencetak gol keduanya sekaligus membuat skor menjadi 20 pada menit ke-39. Gol keduanya kali ini dilepaskan Messi lewat kaki kanannya, bola pun meluncur deras ke pojok gawang Valencia yang dikawal oleh Diego Alves. Belum cukup sampai di situ, jagoan Barca tersebut kembal mencetak gol ketiganya pada menit ke-41. Neymar menjadi aktor di balik gol ketiga Messi pada laga ini, atau hattrick pertamanya di

musim ini. Tertinggal 3-0, membuat Valencia bereaksi keras. Serangan demi serangan pun membuahkan hasil pada menit-menit akhir babak pertama ini, tak tanggungtanggung dua gol langsung tercipta. Helder Postiga mencetak kedua gol tersebut pada menit ke-45 dan 45+3. Skor 3-2 pun menjadi akhir pada babak pertama ini bagi keunggulan Barcelona atas Kelelawar Mestalla -julukan Valencia. Memasuki paruh kedua, tak ada peluang yang cukup berarti dari kedua tim atau yang mampu dikonversi menjadi gol. Alhasil, skor pun tak mengalami perubahan dan Barcelona tetap keluar sebagai pemenang.(NET)

Selebrasi Lionel Messi usai menggelontorkan gol ke gawang Valencia pada lanjutan La Liga Spanyol, kemarin dinihari. Messi yang kembali usai sembuh dari cedera dengan gemilang mencetak hat-trik pertamanya di musim 2013/2014.

Vettel: Sirkuit Monza Sulit Diprediksi PEMBALAP Formula 1 (F1) untuk tim Red Bull, Sebastian Vettel mengatakan kalau dirinya tak bisa memprediksi apa yang akan terjadi pada seri selanjutnya, grand prix Italia di sirkuit Monza. Meski tetap mengusung optimisme, Vettel tak tahu menahu soal kemungkinan hasil balapan, mengingat timnya tak mampu konsisten dalam beberapa tahun terakhir. Selama mengendarai jet darat Red Bull, Vettel baru sekali meraih kemenangan di Monza, yaitu pada 2011. Sisanya, dia finis keempat dan kedelapan. Sedangkan pada musim 2012 lalu, Vettel mengalami masalah pada mobilnya sehingga gagal finis, meskipun kemudian diklasifikasikan berada di urutan 22, karena telah menyelesaikan lebih dari 90 persen lomba. “Sangat sulit untuk memprediksi

(bagaimana segalanya akan berjalan akhir pekan ini dan bagaimana performa kami di Monza. Kami menjalani tahun-tahun yang buruk di sana, di mana kami menelan hasil buruk, tapi kami juga mempunyai pengalaman (menang) pada 2011 dan itu hebat. Sementara, untuk kali ini, sulit untuk dikatakan (apa yang akan terjadi),” ujar Vettel, seperti dilansir Crash, Senin (2/9). Kendati demikian, Vettel, yang kini mantap di puncak klasemen sementara pembalap F1, mengatakan kalau dirinya optimistis lantaran meraih hasil memuaskan pada GP Kanada dan GP Belgia, di mana kedua trek memiliki karakteristik serupa dengan Monza. Vettel pun benarbenar berharap bisa menjadi yang tercepat agar bisa segera memastikan diri menjadi juara musim ini.(NET)

Monaco Puncaki Klasemen AS MONACO secara mengejutkan mampu memuncaki klasemen Ligue 1. Menyambangi markas Olympique Marseille, Radamel Falcao dkk menang dengan skor 2-1. Bertanding di Stade Velodrome, Senin (2/9) dini hari WIB, pendukung Marseille sempat girang ketika Lucas Mendes mampu membobol gawang Monaco yang dijaga oleh Danijel Subasic. Skor 1-0 bertahan hingga turun minum. Di babak kedua, Monaco mampu bangkit. Falcao kembali memecah kebuntuan Monaco. Pemain yang dibeli dari Atletico Madrid itu mencetak gol menit 47, sekaligus mengubah skor menjadi 1-1. Keputusan pelatih Claudio Ranieri

memasukkan Emanuel Riviere menggantikan Falcao membuahkan hasil. Penyerang asal Prancis itu menjadi penentu kemenangan Monaco 2-1 atas Marseille di menit 80. Dengan hasil ini, tim promosi itu menggeser Marseille dari puncak klasemen dengan mengoleksi 10 poin dari empat kemenangan. Marseille harus puas berada di urutan kedua setelah menghasilkan sembilan poin. Pertandingan lainnya, Saint Etienne menempati urutan ketiga klasemen sementara Ligue 1 berkat kemenangan 2-1 atas Bordeaux. Tim asuhan Christope Galtier unggul satu poin dari tim kaya, Paris Saint-Germain.(NET)

Ribery Berpeluang Raih Ballon d'Or PERFORMA gemilangnya membuat Winger Bayern Munich, Franck Ribery, diunggulkan untuk mendapatkan Ballon d’Or. Hal itu pendapat dari legendaries Jerman, Gunter Netzer, yang memprediksikan itu. Belum lama ini, Ribery berhasil mendapatkan gelar pemain terbaik Eropa dalam even yang berlangsung di Monte Carlo. Winger asal Prancis itu mengalahkan Lionel Messi dan Cristiano Ronaldo. Ribery menjadi pemain kunci saat Bayern meraih gelar juara Liga Champions, Bundesliga dan DFB-Pokal pada musim lalu. Netzer menilai tidak ada yang lebih pantas mendapatkan penghargaan tertinggi di UEFA itu selain Ribery. “Saya sangat senang Franck Ribery terpilih untuk mendapatkan gelar pemain terbaik Eropa. Ribery pantas mendapatkan gelar ini bukan pemain lain, karena dia tampil luar biasa sepanjang 12 bulan. Dia lebih baik dari Lionel Messi atau Cristiano Ronaldo,” kata Netzer. Ini ketiga kalinya UEFA memilih tiga pemain yang berbeda untuk menjadi pemain terbaik. Sebelumnya, UEFA memilih Messi pada musim 2011 dan Andres Iniesta pada musim selanjutnya. Namun, Netzer meyakini Ribery sudah pantas untuk mendapatkan gelar Ballon d’Or, yang sebelumnya dimenangi oleh Messi empat tahun beruntun. “Ribery melanjutkan performa gemilang dengan memenangi Liga Champions,” ujar pria 68 tahun itu, dilansir dari Goal, Senin (2/9). “Saya rasa dengan kemenangan ini dia adalah unggulan untuk mendapatkan pemain terbaik dunia tahun ini. Akan sangat mengecewakan bagi Ribery, jika dia tidak memenangi pemain terbaik Eropa. Tapi dengan gelar di tangan, mungkin dia akan semakin lebih baik ketimbang musim lalu,” tambahnya.(NET)

Timnas Inggris

Dihantam Badai Cedera TIMNAS Inggris akan melakoni dua pertandingan lanjutan kualifikasi Piala Dunia 2014 Brasil akhir pekan ini. Menjelang laga-laga itu, Roy Hodgson diganggu dengan cedera beberapa pemain. Moldova menjadi lawan pertama yang akan dihadapi oleh Inggris pada 6 September mendatang. Empat hari kemudian giliran Ukraina yang akan menjadi lawan berikutnya. Kabar buruk menghampiri Roy Hodgson menjelang dua laga itu. Tiga pemain andalannya, yaitu Wayne Rooney, Phil Jones, dan Glen Johnson, mendapatkan cedera. Rooney bahkan sudah tak tampil saat Manchester United menghadapi Liverpool, Minggu (1/9) malam kemarin, karena cedera saat latihan. Sementara itu, penggawa MU lainnya, Jones, menuai cedera pada babak pertama saat laga The Red Devils versus The Reds. Dalam

pertandingan yang dihelat di Anfield itu, Johnson juga harus mengakhiri laga lebih awal karena cedera engkel kanan. Untuk memberikan pilihan tambahan di lini belakang, bek Cardiff City Stevan Caulker pun dipanggil masuk ke dalam skuat 'Tiga Singa'. Meski baru mengoleksi satu caps, bek 21 tahun itu sudah menunjukan performa bagus saat mencetak gol dalam laga Inggris melawan Swedia pada November 2012 silam. “Timnas Inggris memanggil Stevan Caulker sebagai ganti absennya tiga pemain besutan Roy Hodgson karena cedera,” terang pengumuman Federasi Sepakbola Inggris (FA) yang dilansir Reuters. Problem timnas Inggris menjelang laga home Moldova dan away melawan Ukraina pun bertambah setelah Daniel Sturridge mengalami kelelahan. “Dia bermain terus-menerus pada beberapa pertandingan dan kami pikir

Liverpool jadi prioritas,” kata manajer Liverpool Brendan Rodgers. Tapi, kekhawatiran mengenai kondisi Jack Whilsere pupus setelah pelatih Arsenal Arsene Wenger memastikan bahwa Whilsere tidak cedera. Padahal Wilshere ditarik keluar menjelang babak pertama usai saat Arsenal menjamu Tottenham Hotspur. "Dia sakit perut. Tak ada alasan untuk dia absen dari timnas,” kata Wenger di situs resmi klub. Di klasemen Grup H kualifikasi Piala Dunia 2014 saat ini, Inggris ada diperingkat dua klasemen dengan raihan 12 angka hasil dari enam kali bermain. Mereka berjarak dua poin dari Montenegro yang menempati posisi pertama yang sudah tujuh kali berlaga. Inggris harus ekstra berhatihati jika tak ingin terperosok ke peringkat ketiga. Ukraina mengikuti pada posisi ketiga dengan hanya tertinggal satu poin.(NET)

TRANSFER Gareth Bale pada jendela transfer musim panas ini akhirnya selesai sudah. Real Madrid resmi mendapatkan winger andalan Tottenham Hotspur tersebut, Minggu (1/9) WIB. Kepastian tersebut diumumkan langsung oleh kubu El Real dalam situs resminya jelang ditutupnya jendela transfer. Pemain asal Wales akan berkostum Los Blancos hingga enam tahun ke depan, namun manajemen Madrid tak menyebutkan

berapa nilai transfernya. "Real Madrid dan Tottenham Hotspur mencapai kesepakatan untuk transfer Gareth Bale, yang akan berada di Madrid selama enam tahun ke depan," demikian pernyataan resmi Madrid. "Bale akan diperkenalkan kepada publik pada Senin, 2 September 2013, pukul 13.00 waktu setempat di tribun kehormatan Santiago Bernabeu, usai menjalani tes medis.” “Selanjutnya, Bale akan meng-

injakkan kaki rumput Santiago Bernabeu dengan menggunakan seragam Madrid, serta akan bertemu awak media di ruang pers," sambungnya. Kabar akan kepindahan Bale ke Madrid sebenarnya sudah berhembus kencang pada jendela transfer, pasalnya Bale absen dalam laga awal musim ini bersama Spurs. Kabarnya, Madrid membeli Bale dengan harga sebesar 100 juta euro yang mana mengalahkan rekor pembelian Cristiano Ronaldo.(NET)

Pemain Wales Pertama di Madrid SEPAKBOLA Wales akhirnya mengirimkan satu wakilnya ke skuat Real Madrid. Pemain itu adalah Gareth Bale, yang baru saja resmi menjadi pemain anyar Los Merengues. Bale pindah ke Madrid setelah enam tahun memperkuat Tottenham Hotspur. Nilai transfer pemain berusia 24 tahun itu kabarnya mencapai 100 juta euro -sebuah rekor transfer baru. Oleh Madrid, Bale dikontrak selama enam tahun. Dia akan mendapatkan gaji yang sangat besar, kabarnya mencapai 300 ribu poundsterling per pekan. Situs resmi Madrid mencatat Bale sebagai pemain Wales pertama yang bergabung dengan Madrid. Bale juga tercatat sebagai pemain Britania Raya ke-13 yang berbaju Los Blancos.

Pada tahun-tahun pertama Madrid berdiri, mereka sudah diperkuat sejumlah pemain Inggris seperti Arthur Johnson (1902-1904), Guilermo Linney (1909-1911), Stampher (1902-1903), Vickerstaff (1913-1915), Charles Wallace (1906-1908), dan Lindsey (1908). Johnson bahkan tercatat sebagai pelatih pertama Madrid, pada periode 1910-1920. John Fox Watson diyakini sebagai satu-satunya pemain Skotlandia yang pernah bermain untuk Madrid. Dia bermukim di Madrid pada 1948-1949. Laurie Cunningham dikenal sebagai salah satu pemain Inggris

Isco Sambut Bale KEBERHASILAN Real Madrid meminang Gareth Bale menjadi pemberitaan utama media-media massa dunia. Apalagi jika bukan karena mahar fantastis yang dirogoh El Real untuk mendapatkan bintang Tottenham Hotspur itu. Madrid diketahui baru saja resmi mendapatkan jasa Bale. Meski tidak menjelaskan secara rinci nominal transfernya, namun media massa Spanyol dan Inggris menyebut, Madrid mengeluarkan dana 85 juta pounds atau 100 juta euro. Jika spekulasi itu benar, maka Bale akan jadi pemain termahal dunia. Dia memecahkan rekor transfer termahal yang dipegang Cristiano Ronaldo yang direkrut Madrid pada 2009 dengan mahar 80 juta pounds. Kedatangan Bale diharapkan mampu meningkatkan kualitas permainan Madrid. Sementara di intern skuad, Bale akan mempersengit persaingan menembus skuad inti Los Galacticos. Menyikapi hal ini, Isco tidak melihat kedatangan Bale sebagai ancaman dan siap bersaing untuk merebut kepercayaan pelatih Carlo Ancelotti. “Bagus, akan ada kompetisi di ruang ganti,” kata Isco saat ditanya soal bergabungnya Bale ke Madrid, seperti dilaporkan Goal, Senin (2/9). “Secara bertahap, kami akan mengenal satu sama lain, dan kita semua harus saling membantu di lapangan agar semuanya berjalan dengan baik untuk tim,” tandas pemain anyar yang sejauh ini sudah mengemas tiga gol untuk Los Blancos.(NET)

tersukses di Madrid. Cunningham membela klub tersebut pada periode 1979-1982. Dia mencetak dua gol dalam laga debutnya untuk Madrid. Dia juga jadi bagian tim yang dikalahkan Liverpool di final Piala Champions tahun 1981. Pemain Britania Raya selanjutnya yang berseragam Madrid adalah Steve McManaman. Pindah dari Liverpool tanpa biaya transfer pada tahun 1999, dia juga salah satu pemain Inggris yang sukses di Madrid. Empat musim di Santiago Bernabeu, dia memenangi dua trofi La Liga, dua trofi Liga Champions, dua trofi Piala Super Spanyol, satu trofi Piala Super Eropa, dan satu Piala Interkontinental. Michael Owen sebenarnya tidak bisa dianggap gagal ketika bermain untuk Madrid. Dia tampil 45 kali dan membukukan 16 gol pada periode 2004-2005. Owen tak bisa maksimal di Madrid karena dia cuma jadi cadangan Ronaldo. Madrid mendapatkan keuntungan besar ketika merekrut David Beckham pada tahun 2003. Beckham sukses mendongkrak nilai penjualan kaus dan merchandise mereka. Untuk urusan sepakbola, Beckham tiga setengah musim membela Madrid dan meraih satu trofi La Liga dan satu trofi Piala Super Spanyol. Jonathan Woodgate dianggap sebagai perekrutan terburuk yang dilakukan oleh Madrid. Woodgate membuat gol bunuh diri dan dikartu merah pada laga debutnya. Dia juga lebih banyak menghabiskan waktu di ruang perawatan akibat cedera parah yang dialaminya.(NET)


OLAHRAGA

Selasa 3 September 2013

Piala AFF U-16

Garuda Muda Kalah Tragis

NAYPYIDAW–andalas Tim nasional Indonesia U-16 harus pulang dari Myanmar nirgelar. Di partai puncak, Indonesia mesti melihat gelar juara digondol Malaysia U-16 meski sempat unggul 1-0 lebih dulu. Namun tragis, Indonesia mesti kalah adu penalti (3-2) setelah diimbangi 1-1 di 90 menit waktu normal. Malaysia yang kesulitan membongkar pertahanan Indonesia sejak menit awal, baru mendapat peluang pertamanya di menit ke-15. Lewat sebuah tendangan bebas jarak jauh, peluang Malaysia harus kandas

ketika bola hanya melayang di atas mistar gawang Indonesia yang dikawal Panggih Sambodo. Indonesia baru bisa membalas ancaman di menit ke-22. Dari sebuah situasi scrimmage, Gatot Wahyudi coba memilih membawa bola dari sudut sempit ketimbang mengirim passing. Sayang, ketika sudah berada di dekat gawang, bola di kaki Gatot direbut tiga bek Malaysia sekaligus. Papan skor di stadion Wunna Theikdi akhirnya bergolak, 1-0 pada menit ke-28 untuk tim asuhan Sutan

Harhara tersebut. Memanfaatkan through-pass Reksa Maulana, Gatot menceploskan bola melewati kiper Malaysia. Harimau muda Malaysia tersengat dan makin agresif melancarkan sejumlah sepakan spekulatif lantaran sulit menembus tembok pertahanan Indonesia yang digalang Dandi Maulana Cs. Tapi sebelum turun minum, tepatnya menit ke-45+2, sebuah percobaan tendangan keras nyaris membobol gawang Panggih. Beruntung, bola itu hanya memben-

tur mistar gawang. Skor 1-0 untuk Indonesia bertahan hingga jeda. Tensi dan tempo permainan meningkat di babak kedua di mana Malaysia, coba menggeber tekanan untuk menyamakan kedudukan. Menit ke-75, striker Malaysia mendapat passing menjurus melewati sejumlah bek Indonesia. Beruntung, Panggih keluar dari sarangnya untuk mengamankan. Memasuki menit ke-81, Gatot Wahyudi punya kans bagus untuk menggandakan keunggulan. Namun sontekannya yang memaksimalkan sebuah umpan silang masih bisa diblok kiper Malaysia. Begitupun dengan rebound-nyayangkemudiankandassetelah mengarahkan bola ke atas mistar gawang. Pada menit ke-87, peluang emas Indonesia kembalilahir,tapikaliinidari kaki Reksa yang melayangkan sepakan jarakjauhlantaranmelihatkiperMalaysia out-of-position. Sayang, arah bola masih tipis melintas di sisi kanan gawang Malaysia.

Tinggal menunggu waktu injurytime, Indonesia malah kejebolan. Syahrul Akmal menunda perayaan Indonesia yang tinggal menanti peluit panjang terakhir lewat titik putih, setelah terjadi pelanggaran di kotak penalti Indonesia. Kapten tim Malaysia itu sukses menjalankan eksekusinya untuk memaksa Indonesia memainkan babak adu penalti. Di babak adu penalti inilah Malaysia membuat Indonesia meratapi nasib di mana tim asal negeri jiran itu menang menang 3-2. Sempat unggul 2-0 lebih duluoleheksekusiSamuelChristianson dan Anang Kustiawan, tiga penendang terakhirIndonesia,yakniReksa,Asnawi Bahar dan Gatot malah gagal. Adapun dua eksekutor pertama Malaysia, Haykal dan M. Gafar yang gagal, masih bisa ditebus gol dua pemain lainnya. Kiper Malaysia, Nazq yang jadi algojo terakhir, memperdaya Panggih dengan menchop bola ala tendangan panenka.(NET)

Basuki Nugroho Ingin Mengulang Kemenangan ISG 2005 Jakarta-andalas Islamic Solidarity Games (ISG) tinggal hitungan pekan, para atlet terus melakukan persiapan guna mengoptimalkan penampilan. Termasuk di antaranya atlet taekwondo asal Sumatera Utara Basuki Nugroho. Basuki yang menjadi salah satu wakil cabang olahraga taekwondo ISG di Palembang nanti mengaku persiapannya tinggal pada pematangan teknik. "Sejauh ini persiapan saya dari awal latihan hingga sekarang terus mengalami progress, ya. Tinggal matangkan teknik dan seringsering melakukan simulasi pertandingan saja," kata Basuki Nugroho kepada detikSport di Cibubur, Jakarta. "Soalnya sudah tinggal tiga minggu juga, jadi harus lebih ekstra lagi latihannya," tambahnya. Diceritakan pria berusia 32 tahun ini, latihan ekstra yang dilakoninya ini bukan tanpa alasan. Ia yang pernah menyabet medali emas ISG 2005 di Arab Saudi menjadi motivasi tersendiri untuk bisa mencetak keberhasilan yang

sama. "Waktu itu saya pernah dapat emas di Arab, itu ISG tahun 2005. Makanya pengen banget bisa ngulang lagi," katanya. Demi memuluskan cita-citanya tersebut, ia pun rela melakukan latihan dua kali lipat dari atlet lainnya. "Saya pribadi, di luar latihan dengan pelatih, ada latihan

sendiri. Pagi-sore latihan sama pelatih, malam latihan sendiri. Biasanya lebih ke antisipasi kekurangan-kekurangan kita, ya," ujarnya. Misalnya soal ketajaman tendangan. Menurutnya, sampai saat ini tendangannya masih butuh perbaikan. "Tendangan itu harus telak, timing-nya harus tepat agar

Kalteng Andalkan 3 Cabang Olahraga di Porwanas Palangka Raya-andalas PWI Kalimantan Tengah mengandalkan tiga cabang olahraga, yakni catur, futsal dan bulu tangkis, mendulang medali di Pekan Olahraga Wartawan Nasional di Banjarmasin, 13-18 September 2013. Ketiga cabang olahraga tersebut dinilai mampu mengukir prestasi di Porwanas, yakni catur dengan lima atlet, tim futsal dan bulu tangkis 35 tahun ke bawah, kata Ketua PWI Cabang kalteng H Sutransyah di Palangka Raya, Senin (2/9). PWI Cabang Kalteng mengirim 115 atlet serta offisial ke Porwanas yang berlangsung 13-18 September 2013 di Banjarmasin dan diikuti wartawan dari 33 provinsi di seluruh Indonesia untuk merebut puluhan medali emas, perak dan perunggu tersebut. Sutransyah didampingi Sekretaris PWI Hairil Supriadi menjelaskan, catur pernah mengukir prestasi dengan meraih satu emas dan satu perak pada Porwanas 2005, sedangkan cabang bulu tangkis mendapat medali perunggu. "Target meraih medali kita harapkan dari semua atlet yang ikut bertanding di Porwanas. Target kita mendorong tiga dari sepuluh cabang olahraga. Kita mengharapkan semua atlet bertanding, sehingga dapat meraih prestasi baik di evet tersebut," katanya. PWI Cabang Kalteng pernah

menempati peringkat lima besar pada Porwanas 2005 dengan meraih dua medali emas dari cabang catur, satu medali emas dari cabang tenis meja, satu medali emas dari cabang olahraga biliyard, dan satu medali perak dari cabang bulu tangkis. Namun, prestasi Porwanas 2005 berkurang pada even serupa di Palembang, Sumatera Selatan, 2010. Kontingan PWI Cabang Kalteng bergeser ke posisi sembilan dengan peroleh satu medali emas dan satu perak dari cabang catur, serta satu perunggu dari cabang futsal. "Oleh karena itu, keseriusan temanteman mengikuti latihan sejak Agustus 2013 diharapkan dapat membuahkan hasil berupa tambahan peroleh medali dari sebelumnya, dan juga bisa meningkatkan peringkatnya," tambah Sutransyah. Cabang olahraga yang dipertandingan di Porwanas Banjarmasin 2013 adalah Futsal kategori usia di atas dan di bawah 40 tahun, bulu tangkis kategori usia di bawah 35 tahun, usia 35-45 tahun, usia di atas 45 tahun, catur, tenis meja kategori usia di bawah 35 tahun, usia 35-45 tahun, dan usia di atas 45 tahun. Selain itu juga diikutsertakan cabang bola voli, sepak bola, bridge, bilyar, tenis lapangan kategori usia di bawah 35 tahun, usia 35-45 tahun, dan kategori usia di atas 45 tahun, dan atletik kategori usia di atas 40 tahun serta kategori di bawah 40 tahun.(ANT)

dapat nilainya juga besar. Apalagi sekarang kan sistemnya sudah pakai body protector, ketajaman tendangan itu penting banget," jelasnya. Namun begitu, peraih medali emas SEA Games 2005 dan 2011 ini tak ingin menjadikan hal itu sebagai halangan. Sebaliknya

menjadi motivasi agar bisa tampil lebih baik lagi. "Soalnya kita latihan juga sudah mulai pakai body protector. Tinggal penyesuaian dengan alatnya saja," terangnya. Sedangkan antisipasi lainnya adalah soal penentuan strategi nomor yang diturunkan. Basuki mengatakan, awalnya pelatih merekomendasikan dirinya turun di nomor over 87. Tapi setelah kroscek negaranegara pesaing, posisinya berubah. Ia masuk nomor under 87. "Ada untungnya juga Indonesia jadi tuan rumah ISG. Kita bisa lebih leluasa menentukan strategi dalam menentukan atlet dan kelasnya," katanya. "Ya, bukannya kita menghindar, artinya kalau peluang kita di sini, kenapa tidak kita ambil kesempatan itu," terangnya. Tapi, mesti diiringi dengan kesiapan si atlet juga. "Peluang ada tapi atletnya nggak siap di lapangan, ya percuma juga. Sama seperti, atlet A misalnya, rangkingnya tinggi, melawan si B yang kurang, itu nggak jamin si A bakal menang, tergantung kesiapan dia juga," simpulnya.(NET)

Jakarta - andalas PT Liga Prima Indonesia Sportindo (LPIS) menyatakan bahwa Persiba Bantul kalah walk out (WO) dari Persebaya 1927. Persiba pun lantas berharap tak mendapatkan hukuman tambahan berupa denda. Pada awalnya, laga Indonesian Premier League (IPL) antara Persiba Bantul melawan Persebaya 1927 seharusnya digelar sejak bulan Juni lalu. Tapi, kemudian dijadwalkan ulang dihelat, Minggu (1/9/2013) kemarin. Kendati sudah dijadwalkan ulang, laga Persiba versus Persebaya itu urung dilakukan. Sebabnya, tim tuan rumah tidak melakukan persiapan untuk menggelar pertandingan termasuk mengurus soal perizinan pertandingan. Karena belum mengantongi izin, pengawas pertandingan menyatakan bahwa laga tersebut tidak dapat digelar. Padahal seluruh pemain Persebaya dan oficial klub telah berada di lapangan saat menjelang kickoff pukul 15.30. Dijelaskan CEO LPIS Widjajanto pihaknya menilai Persiba Bantul tidak berniat menyelenggarakan pertandingan tersebut. Oleh sebab itu, LPIS memu-

tuskan Persiba kalah WO. "Kami sudah laporkan kepada PSSI bahwa Persiba telah gagal menyelenggarakan pertandingan. Artinya mereka kalah WO. Itu putusan kami dari LPIS. Keputusan resminya di Komdis PSSI," ujar Widjajanto di Senayan, Jakarta, Senin (2/ 9). "Itu rekomendasi dari LPIS. Karena mereka gagal menyelenggarakan pertandingan. Karena mereka tidak mengurus perizinan. Menurut Pak Sekjen Joko Driyono pun demikian," imbuhnya. Menanggapi putusan LPIS itu, pihak Persiba pun masih menunggu keputusan resmi dari komdis. Lewat sekretaris tim Wikan Wirdo Kisworo, mereka berharap tak mendapatkan tambahan. "Kami belum menerima putusan resmi. Kalau dari LPIS kan baru memberikan rekomendasi sidang ke komdis. Yang jelas kami sudah berusaha menggelar pertandingan, hanya ijin belum keluar," ujar Wikan saat dihubungi para pewarta. Sebelumnya, Komdis PSSI memberikan hukuman kepada enam klub IPL yang dibagi menjadi dua kelompok yakni Persibo, Persija, dan Persema masingmasing dijatuhi sanksi pengurangan poin dan denda sebesar Rp 150 juta.(NET)

Chris John Tetap Latihan di Australia

memang jadwal pertarungan untuk saya belum ada. Nanti kalau sudah ada, pasti saya kabari," kata petinju asal Kabupaten

9

PT LPIS Akan Tetap Jalankan Putaran Kedua IPL Jakarta-andalas Sejumlah klub peserta Indonesian Premier League (IPL) telah dihukum oleh Komisi Disiplin PSSI. Kendati demikian, PT Liga Prima Indonesia Sportindo (LPIS) selaku operator IPL akan tetap menjalankan kompetisi putaran kedua. "Putaran kedua akan tetap kami selesaikan. Kami hanya mematuhi regulasi," ujar CEO LPIS, Widjajanto, di Senayan, Jakarta, Senin (2/9). Permasalahan di dalam kompetisi IPL memang hingga kini belum terselesaikan. Banyak klub IPL yang menginginkan kompetisi tersebut dihentikan mengingat mereka tidak sanggup mengikuti kompetisi lantaran masalah finansial. Terakhir, Persibo Bojonegoro, Persija Jakarta, dan Persema Malang disanksi

pengurangan poin dan denda sebesar Rp 150 juta oleh Komdis PSSI. Ketiga klub tersebut juga terancam didiskualifikasi jika kembali melakukan WO pada putaran kedua IPL. Widja mengakui bahwa hukuman kepada tiga klub tersebut membuat jadwal kompetisi IPL putaran kedua menjadi berantakan. Namun, dia menyerahkan masalah tersebut kepada Komdis PSSI. "Tiga tim itu sudah konfirmasi harus dikeluarkan dari jadwal karena sudah berulang kali WO. Jadi belum tentu semua akan bertanding pada 4 September," ujarnya. "Karena ada tiga klub yg dihukum, biarkan bertanding dulu tanpa tiga klub. Nanti diatur pekan kemudian," kata Widja.(NET)

Biaya PON XIX Diprediksi Capai Rp1 T Bandung-andalas Biaya penyelenggaraan Pekan Olahraga Nasional (PON) ke-XIX yang akan berlangsung di Provinsi Jawa Barat tahun 2016 mendatang, diperkirakan akan menelan biaya hingga Rp1 triliun lebih. "Tadi juga dibahas soal PON ke-XIX tahun 2016. Karena kan ini, pelaksanaan PON di Jawa Barat ini anggarannya cukup besar mencapai Rp1 triliun," kata Kepala Badan Perencanaan Pembangunan Daerah (Bappeda) Jawa Barat Deny Juanda Puradimaja, di Bandung, Senin. Ditemui usai menghadiri Rapim bersama Gubernur Jawa Barat Ahmad Heryawan di Gedung Sate Bandung, Deny mengatakan saat ini usulan biaya PON ke-XIX bahkan sudah mencapai Rp800 miliar. "Sekarang saja, usulan yang saya terima sudah mencapai Rp800 miliar," kata Deny. Ia menuturkan, dalam waktu dekat ini tim dari Pemprov Jawa Barat dan Komite Olahraga Nasional (KONI) pusat akan bertemu dengan Menteri Pemuda dan Olahraga

(Menpora) Roy Suryo. Menurut dia, untuk menunjang pelaksanaan PON ke-XIX tersebut setidaknya dibutuhkan sebanyak 43 venue baru. "Tapi jumlah itu diluar yang baru karena ada kategori renovasi dan sewa jadi anggarannya cukup besar," ujarnya. Dalam melaksanakan PON ke-XIX ini, kata Deny, Pemprov Jawa Barat akan sangat berhati-hati agar tidak ada celah untuk terjadinya tindak pidana korupsi di dalamnya. "Jadi masalah PON itu banyak masalahnya, kita harus ekstra hati-hati maka dibuatkan khusus dan sebentar lagi akan dibentuk tim khusus antara pemprov dan pusat," katanya. Ketika ditanyakan apakah pembentukan tim dari Pemprov Jabar dan pemerintah pusat tersebut adalah sebagai upaya mencegah tindak pidana korupsi dalam pelaksanaan PON keXIX, Deny menyatakan tidak mengetahuinya. "Saya tidak tahu, tapi yang jelas nanti kita bakal dipandu (oleh pemerintah pusat)," kata dia.(ANT)

WO, Persiba Bantul Berharap Tak Didenda

Tinju Dunia

Semarang-andalas Pemegang gelar Super Champions kelas bulu WBA Chris John tetap menjalani latihan di Sasana Herry's Gym di Perth, Auastralia, meskipun hingga Senin belum ada pemberitahuan soal pertarungan yang harus dijalani berikutnya. "Setelah saya menjadi bintang tamu pertarungan Andrew Green melawan Xavier Lucas beberapa hari lalu, saya tetap di sini untuk menjalani latihan yang sifatnya masih ringan," kata petinju dengan rekor bertarung 48 kali menang (22 di antaranya dengan KO) dan tiga kali seri ketika dihubungi dari Semarang. Petinju dengan julukan The Dragon tersebut mengakui memang sampai kini belum ada perkembangan apa-apa soal pertarungan berikutnya. Akan tetapi, dirinya tetap latihan ringan sambil menungu kepastian soal pertarungan untuk mempertahankan gelarnya. "Saya memang sudah berlatih di Sasana Herry's Gym, terutama untuk fisik, tetapi sifatnya masih ringan karena

harian andalas | Hal.

Banjarnegara, Jateng, tersebut. Ia menyebutkan bahwa latihan yang dijalani memang belum mengarah pada keseriusan mengingat sampai kini jadwal pertarungan berikutnya belum ada. "Saya hanya latihan biasa seperti jogging, shadow box, dan sama sansak," katanya. Chris John bersama dengan juara nasional kelas bantam super Rasmanudin (Sasana Satria Sindpro Semarang) menjalani latihan di Sasana Herry's Gym, Perth, Australia. Mereka berdua berangkat dari Indonesia pada hari Sabtu (17/8). Sejak merebut gelar juara dunia kelas bulu WBA dengan mengalahkan petinju Kolombia Oscar Leon melalui pertarungan ad-interim di Bali, September 2003, petinju dengan julukan The Dragon tersebut sudah 18 kali mempertahankan gelarnya, termasuk tiga kali seri tersebut. Dari 18 pertarungan mempertahankan gelar yang dijalaninya, lima di antaranya adalah melalui tarung wajib atau

"mandatory fight", yaitu melawan Derrick Gainer (Amerika Serikat), Jose Cheo Rojas (Venezuela), Juan Manuel Marquez (Meksiko), Roinet Caballero (Panama), dan Hiroyuki Enoki (Jepang). Kemudian, 13 lainnya melalui pertarungan pilihan, termasuk dua kali melawan petinju Amerika Serikat Rocky Juarez yang dipromotori Golden Boys Promotion yang dipimpin mantan petinju Oscar de la Hoya. Pada pertarungan pertama di Toyota Center, Houston, Texas, Amerika Serikat, 28 Februari 2009, berakhir dengan hasil imbang 114-114, kemudian diulang lagi di MGM Grand Las Vegas Amerika Serikat, 19 September 2009, dan Chris John menang dengan angka (119-109,117-111,114-113). Pada pertarungan terakhir yang dijalani petinju dengan julukan The Dragon tersebut berhasil mempertahankan gelarnya setelah bermain imbang melawan petinju Jepang Satoshi Hosono di Jakarta, 14 April 2013.(ANT)

RD Siapkan Pemain Pegganti Lilipaly Jakarta-andalas Pemain naturalisasi Stefano Lilipaly kemungkinan besar tidak bisa memenuhi panggilan tim nasional Indonesia di SEA Games 2013 lantaran tidak diizinkan oleh klubnya. Pelatih Rahmad Darmawan pun akan mempersiapkan penggantinya. "Ya, untuk posisi seperti dia kami sudah mempersiapkan beberapa pemain yang mungkin bisa menjadi pengganti. Karena memang Stefano sepertinya akan susah dipanggil karena tidak diizinkan klubnya,'' ujar Rahmad saat dihubungi, Senin (2/9). RD sebenarnya berharap Lilipaly bisa masuk dalam daftar 30 pemain yang akan mengikuti seleksi akhir untuk SEA Games 2013. Akan tetapi, klub Lilipaly,

Almere City, tampaknya enggan melepaskan pemainnya itu karena SEA Games bukan merupakan kompetisi resmi FIFA. RD kini akan mencari opsi lain untuk menggantikan Lilipaly, seperti misalnya beberapa pemain yang sebelumnya dipanggil dalam seleksi, yakni Bayu Gatra, Dendi Santoso, dan David Laly. "Sekarang bagaimana mempersiapkan mereka. Kami mencoba untuk menambah jam terbang mereka. Karena mereka kan newcomer. Saya yakin mereka bisa lebih matang," katanya. Timnas Indonesia U-23 akan menjalani pemanasan sebelum SEA Games 2013 di ajang ISG (Islamic Solidarity Games) pada 22 September hingga 2 Oktober di Palembang.(NET)

ISG Masih Terkendala Peralatan Jakarta-andalas Sekitar 10 hari lagi, 400 atlet dan ofisial dari negara-negara yang mengikuti Islamic Solidarity Games (ISG) bakal datang ke Palembang, Sumatera Selatan. Namun sampai saat ini, pengadaan barang/jasa belum juga capai titik terang. Hal ini diungkapkan oleh Kepala Bidang Pertandingan ISG, Joko Pramono, Senin (2/ 93). "12 September nanti, target 400 atlet sudah masuk ke Indonesia, tapi untuk perangkat pertandingan sepakbola dan basket belum ada yang jelas," kata Joko. "Tak hanya itu, dana juga belum ada yang cair, medali dan uniform juga belum dipesan, dana untuk alat pertandingan juga belum cair. Jadi stres saya, ini ISG jadi apa nggak sebenarnya," tambahnya. Pemerintah sendiri sebelumnya, dengan alasan waktu

yang terlalu mepet, menyepakati untuk melakukan penunjukan langsung terkait pengadaan barang/ jasa penyelenggaraan ISG 2013. Tapi hingga draft keputusan penunjukan langsung dibuat, panitia pelaksana belum mendapat payung hukum yang jelas. Presiden Susilo Bambang Yudhoyono belum ada tanda-tanda akan menandatangani Peraturan Presiden (Perpres) soal penunjukan langsung tersebut. SBY sendiri sedang melakukan lawatan ke tiga negara, antara lain Kazakhstan, Polandia, dan Rusia, Minggu (1/9) sampai 7 September mendatang. "Saya tidak mengerti lagi, pemimpin itu bagaimana. Karena ini saja sebenarnya sudah terlambat, sekarang sudah tanggal 2 September, 10 hari lagi atlet-atlet luar sudah pada datang, berbahaya ini kalau gagal," terang Joko.(NET)


EKONOMI BISNIS

Selasa 3 September 2013

Pemkot Binjai Akan Bangun Pasar Tradisional Mewah

PLN Perpanjang Program Promo Tambah Daya

Binjai-andalas Pemerintah Kota (Pemkot) Binjai, Sumatera Utara (Sumut), akan membangun Pasar Rambung menjadi pasar tradisional mewah dengan anggaran pembangunan tahap pertama sebesar Rp3 miliar. "Pembangunan tahap awal direncanakan akhir tahun ini," kata Kepala Bagian Hubungan Masyarakat Pemkot Binjai Zulfikar di Binjai, Senin. Pelaksanaan pembangunan Pasar Rambung tersebut akan dilakukan secepatnya karena dananya sudah dianggarkan dan lahan juga sudah tersedia. "Lahan tersebut merupakan lahan milik Pemkot Binjai," kata Zulfikar. Pasar Rambung akan dibangun seperti pasar-pasar yang ada di luar negeri tapi isinya nanti para pedagang tradisional sehingga warga atau pembeli yang datang lebih nyaman. Secara terpisah Kepala Bidang Sarana Pembangunan Daerah Pemkot Binjai, Zulfan menjelaskan bahwa pembangunan Pasar Rambung menjadi pasar tradisional yang mewah memang sudah dianggarkan. Untuk masalah teknisnya,

Jakarta-andalas PT Perusahaan Listrik Negara (PLN) memperpanjang masa promo "Tambah Daya Listrik Gratis Biaya Penyambungan (BP)" karena animo masyarakat yang tinggi. Manajer Senior Korporat PLN, Bambang Dwiyanto, Senin 2 September 2013, dalam keterangan tertulisnya menjelaskan, bahwa promo ini sebenarnya berlaku sejak 28 Juli hingga 31 Agustus 2013. Tapi PLN kini memperpanjang hingga 31 Oktober 2013. "Program diperpanjang sekaligus dalam rangka Hari Listrik Nasional ke-68," ujar Bambang. Hingga 26 Agustus 2013, Bambang menambahkan, realisasi pelanggan yang melakukan tambah daya listrik lewat program ini sebesar 231.145 pelanggan. "Hampir tiga kali lipat dibandingkan realisasi per 15 Agustus 2013 yang sebesar 80.078 pelanggan," kata dia. Promo ini berlaku bagi pelanggan listrik pintar (prabayar) dan pelanggan pasca bayar daya 450 Volt Ampere (VA), 900 VA, 1300 VA dan 2200 VA yang tambah daya ke 1300 VA, 2200 VA atau 3500 VA dengan gratis biaya penyambungan. Untuk pelanggan pascabayar, ada biaya penyesuaian uang jaminan langganan yang besarnya sesuai daya kontrak yang baru. Besarnya uang jaminan langganan kurang lebih senilai rekening bulanan di daya kontrak tersebut. Sedangkan untuk pelanggan listrik pintar (prabayar) atau pelanggan pasca bayar yang sekaligus beralih ke prabayar tidak dikenakan uang jaminan langganan. Pelanggan prabayar hanya perlu membeli pulsa awal minimal Rp5.000. "Pendaftaran ini bisa dilakukan melalui situs resmi, yaitu www.pln.co.id atau melalui call center PLN 123 dengan kode area 123. Pelangan yang hendak mendaftar tidak perlu datang ke kantor pelayanan PLN," kata Bambang.(VN)

instansinya menyerahkan kepada Dinas Pekerjaan Umum Binjai selaku penanggung jawab pembangunan pasar tersebut. Pembangunan Pasar Rambung nantinya akan dilakukan dalam tiga tahap dengan kisaran dana sebesar Rp10 miliar hingga Rp15 miliar. Pembangunan secara bertahap itu karena terbatasnya anggaran sehingga tidak dapat ditampung sepenuhnya dalam satu tahun anggaran. Sebelumnya dalam suatu kesempatan Wali Kota Binjai Haji Muhammad Idaham mengatakan Pasar Rambung nantinya bakal menjadi pusat pasar tradisional termewah yang pernah ada di Indonesia dengan mengusung konsep pusat pasar di Singapura. "Pusat pasar itu nantinya mengusung konsep seperti pasar yang ada di Singapura," tegas Idaham. Namun tetap memperhatikan kepentingan pelaku ekonomi tradisional seperti pedagang. Diharapkan akan lebih bersih, sehat, tertata rapi, sehingga pembeli akan merasa nyaman berbelanja di pasar tersebut.(ANT)

RI Terancam Krisis Perumahan Jakarta-andalas Asosiasi Pengembang Perumahan dan Pemukiman Seluruh Indonesia (Apersi) menegaskan Indonesia merupakan negara yang paling banyak kekurangan pasokan rumah (backlog). Saat ini, backlog di Indonesia sudah mencapai 15 juta unit, jumlahnya terus bertambah setiap tahun sehingga butuh waktu puluhan tahun untuk menutup kekurangan. Ketua Apersi Eddy Ganefo mengatakan, backlog akan sulit dikurangi jika pemerintah tidak cepat ambil tindakan untuk mengatasinya. Dengan jumlah backlog sebanyak 15 juta unit rumah, Indonesia sudah mengalami krisis perumahan. Bila tak cepat diatasi, Indonesia akan alami krisis perumahan hingga 30 tahun mendatang. “Indonesia negara paling banyak backlognya. Penyediaan rumah bagi masyarakat masih sangat minim. Di samping karena nggak mampu mencicil, masyarakat kita juga nggak mampu bayar DP (uang muka),” kata Eddy di Jakarta, Senin (2/9). Eddy menyebutkan, Indonesia bisa mengatasi krisis perumahan dalam 30 tahun mendatang. Hal itu bisa terjadi jika ada

kebijakan penghapusan biaya uang muka kredit rumah yang selama ini jadi kendala utama masyarakat untuk punya rumah. Menurutnya, perlu adanya subsidi untuk uang muka bagi masyarakat yang memang betul-betul tidak mampu membayarnya. “Backlog bisa diatasi 30 tahunan ke depan dengan catatan subsidi DP, kalau nggak itu nggak bisa. Seyogyanya pemerintah mengembalikan DP, menghapus pemberlakuan DP. Dulu, masyarakat itu dibantu pemerintah untuk penghapusan DP minimal pengurangan DP sesuai dengan kemampuannya masing-masing. Jadi misalkan uang mukanya Rp 8 juta ya bisa dikurangi jadi setengahnya atau dihapus sama sekali, itu uangnya dari subsidi pemerintah,” terangnya. Eddy menambahkan, dengan subsidi atau bisa juga penghapusan uang muka bagi masyarakat tidak mampu bisa menjadi salah satu solusi meningkatkan jumlah masyarakat untuk bisa punya rumah sendiri. “Itu usulan kita ke pemerintah, supaya menerapkan itu. Krisis perumahan bisa diatasai minimal berkurang kalau bisa menerapkan itu," ujarnya. (DTF)

harian andalas | Hal.

10

Hadapi MEA 2015

Segera Tetapkan Direksi Definitif Bank Sumut Medan-andalas Siap tidak siap, Indonesia, khususnya Provinsi Sumut, harus hadapi perjanjian kerjasama ekonomi, Masyarakat Ekonomi ASEAN (MEA) tahun 2015. Namun sayang, kesiapan Sumut cukup diragukan mengingat belum adanya langkahlangkah serius dan strategi menghadapinya.

Hj Meilizar Latif

Salah satu bukti ketidaksiapan itu adalah dengan belum semuanya ditetapkannya direksi definitif, terutam Dirut Bank Sumut, yang adalah satu-satunya perseroan perbankan bersatus Badan Usaha Milik Daerah (BUMD) milik Pemerintah Provinsi Sumut (Pemprovsu). Hal tersebut dikatakan Ketua Komisi B DPRD Sumut Hj Meilizar Latief SE MM, kepada wartawan di Medan, kemarin, menyikapi belum adanya direksi defenitif Bank Sumut dan dalam kaitan kesiapan Sumut menghadapi MEA 2015. Saat ini, Bank Sumut belum memiliki direktur utama, direktur umum menggantikan M Yahya yang akanhabis masa jabatannya (sudah diperpanjang), dan direktur kepatuhan. Sebelumnya, Ester

Junita Ginting ditetapkan Direktur Pemasaran Bank Sumut dan Zenilhar sebagai Direktur Syariah. "Sejatinya, dengan sudah ditetapkannya semua direksi defenitif, maka bank inipun akan semakin fokus menopang kesiapan Sumut menghadapi liberalisasi ekonomi masyarakat ASEAN itu. Sejauh ini, itu tidak nampak," sebut srikandi ekonomi dari Partai Demokrat Sumut ini. Bank Sumut dalam arti ekonomi, kata Meilizar, amat berperan penting dalam mendongkrak pertumbuhan ekonomi rakyat Sumut melalui kebijakan dan produkproduknya. Namun faktanya dalam kondisi "tak bertuan" (tidak memiliki direksi defenitif-red) saat in, peran bank itu nyaris jalan di tempat. Apalagi dengan kekakuan manajemen saat ini, tidak ada kebija-

kan strategis yang mampu meningkatkan aksebilitas dari dominasi nasabah pelaku usaha mikro kecil dan menengah (UMKM) dan nasabah aparatur negara saat ini. Menurut Meilizar, Bank Sumut sudah hampir maksimal bermain di UMKM. Saat ini adalah bagaimana untuk juga melindungi sekaligus menyokong para pelaku usaha lokal bermain di sektor menengah ke atas, dalam kaitan MEA 2015. "Mendukung pengusaha lokal go international dan menjadi tuan di negeri sendiri, adalah hal yang semestinya difokuskan Bank Sumut. Ini ke depannya akan meningkatkan daya saing Sumut karena dimungkinkan bertumbuhnya lapangan pekerjaan baru (investasi) " katanya. MEA 2015, menurut Meilizar memberi peluang go internasional bagi Bank Sumut dalam kapasitasnya saat ini sebagai bank devisa. Bermain di pasar level ASEAN, memberi arah bagi Bank Sumut untuk ekspansi ke luar negeri. "Karenanya sangat disesalkan direksi Bank Sumut utamanya karena direktur utama yang tidak ada, tidak mampu berbuat apa-apa. Kemarin malah Bank DKI Jakarta ikut di bisnis tiket kereta Kualanamu, Bank Sumut kemana?," sebut Meilizar bernada bertanya. Sebelumnya, kinerja Bank Sumut tahun 2012 diwarnai kemerosotan kinerja. Perolehan laba Bank Sumut setelah pajak

tahun 2012 Rp 422 miliar atau menurun Rp 6 miliar dari tahun 2011 sebesar Rp 428 miliar. Kemudian non performing loan (NPL) atau kredit macet mendekati 5% dan initial public offering (IPO) dan layanan L/C yang belum terwujud. "Semua ini semakin menguatkan pesimisme akan mimpi Bank Sumut menjadi regional champion," sebutnya. Untuk itulah, dia mendesak agar Pemprovsu, khususnya Gubsu Gatot Pujo Nugroho segera mengirimkan nama-nama yang layak dan kapabel guna ditest Bank Indonesia (BI) untuk segera mengisi jabatan direksi definitif. Dalam hal ini juga, BI diminta tegas menerapkan peraturannya. "Ini sangat juga kita tekankan. Saya kira BI dalam fungsi intermediasi perbankan, harus tegas. Dorong agar bank ini segera memiliki direksi definitif," katanya. Gubsu H Gatot Pujo Nugroho belum mengantongi nama-nama calon direksi yang akan dikirimkan menjalani fit & proper tets oleh BI. Setiap ditanyai soal hal ini, Gatot hanya menyatakan bahwa namanama segera dikirimkan. "Nanti, itu nanti komisaris utama yang usulkan," katanya. Sebelumnya Komisaris Utama Bank Sumut Dzaili Azwar hanya menyebutkan harapannya bahwa nama-nama segera dikirimkan. "Saya kira operasional bank tetap berjalan, semua kinerja normal," ujarnya. (UJ)

Bulan Agustus, Medan Inflasi 0,50 Persen Medan-andalas Kenaikan harga pada tarif angkutan udara sebesar 13,99 persen dan tarif Sekolah Dasar sebesar 7,42 persen pada bulan pada bulan Agustus 2013 memicu di seluruh kota Indeks Harga Konsumen (IHK) di Sumatera Utara mengalami inflasi. Besaran inflasi di Kota Medan yaitu sebesar 0,50 persen, Pematangsiantar sebesar 0,37 persen, Sibolga sebesar 0,78 persen dan Padangsidimpuan sebesar 0,97 persen. Sumatera Utara pada bulan Agustus 2013 mengalami inflasi sebesar 0,52 persen. Hal ini dikatakan, Kabid Statistik Distribusi BPS Sumut, Hajizi

saat menggelar siaran pers di kantor BPS Sumut, Jalan Asrama Medan, Senin (2/9). Terjadinya inflasi pada bulan Agustus 2013, kata Hajizi, menyebabkan laju inflasi kumulatif (bulan Agustus 2013 terhadap bulan Desember 2012) masing-masing kota sebagai berikut: Medan 8,29 persen, Pematangsiantar 8,50 persen, Sibolga 8,97 persen dan Padangsidimpuan 7,13 persen. Sementara itu, inflasi kumulatif untuk Sumatera Utara sebesar 8,28 persen. Hajizi mengatakan, terjadinya inflasi pada bulan Agustus 2013 menyebabkan laju inflasi year on year (bulan Agustus 2013 terhadap bulan

Agustus 2012) masing-masing kota sebagai berikut: Medan 9,35 persen, Pematangsiantar 9,18 persen, Sibolga 8,19 persen, dan Padangsidimpuan 7,63 persen. Sementara itu, inflasi year on year untuk Sumatera Utara sebesar 9,21 persen. “Terjadinya inflasi di Medan pada bulan Agustus 2013 dipengaruhi oleh adanya kenaikan harga tarif angkutan udara, tarif listrik, emas perhiasan, telur ayam ras, bawang merah, nasi dan sekolah dasar,” ungkap Hajizi. Adapun persentase kenaikan pada sejumlah harga komoditas lainnya adalah : harga emas perhiasan naik sebesar 2,92 persen,

harga telur ayam ras naik sebesar 6,84 persen, harga bawang merah naik sebesar 3,86 persen dan harga nasi naik sebesar 2,88 persen. Dikatakannya, dari 16 kota IHK di Pulau Sumatera, seluruh kota mengalami inflasi, dimana inflasi tertinggi terjadi di Bandar Lampung sebesar 1,27 persen dan inflasi terendah terjadi di Pangkal Pinang sebesar 0,15 persen. Secara nasional, pada bulan Agustus 2013 dari 66 kota yang diamati Indeks Harga Konsumennya, (IHK), seluruh kota mengalami inflasi, dimana inflasi tertinggi terjadi di Sorong sebesar 6,47 persen dan inflasi terendah terjadi di Pangkal Pinang sebesar 0,15.(SIONG)

HARGA KEDELAI MEROKET

Pengusaha Tempe Lhokseumawe Terancam Gulung Tikar Lhokseumawe-andalas Kenaikan harga kacang kedelai yang terjadi secara nasional berimbas juga kepada pengusaha tempe lokal kota Lhokseumawe dan Aceh Utara. Ketergantungan kepada kedelai import dan hilangnya swasembada kedelai di daerah Aceh menjadi biang keladi. Sehingga suplay dan demand saat ini sangat di tentukan oleh para importir dan agen yang berada di Kota Medan, tentunya hal ini sangat meresahkan para pengusaha tempe. Fluktuasi harga yang tidak stabil membuat sepuluhan pengusaha tempe yang tersebar di beberapa tempat di Kota Lhokseumawe dan Aceh Utara kelabakan dan terpaksa mengurangi jumlah karyawan dan memperkecil

ukuran tempe, serta mengurangi jumlah produksi untuk menghindari gulung tikar terhadap usaha yang telah dirintis semenjak sepuluh tahun yang lalu. Hal tersebut dikatakan Jafar Usman (50) salah seorang Pengusaha Tempe Cap Bunga Mawar di Jalan Kenari, Gampong Uteun Bayi, Banda Sakti Kota Lhokseumawe yang ditemui andalas di tempat usahanya, Senin (2/9). “Biasanya saya bisa menghabiskan sekitar 800 kg kacang kedelai per hari, tetapi sekarang hanya mampu membeli 500 kg-600 kg. Sebelum kenaikan harga kedelai hanya Rp 6000/kg, sekarang sudah mencapai 9000/kg. Itupun belum tentu selalu ada kedelai di agen,

andalas/deni mukhtadi

GULUNG TIKAR – Jafar Usman pengusaha tempe, khawatir usahanya akan gulung tikar, bila pemerintah tak mampu menurunkan harga kedelai.

rasanya cukup memberatkan kami para pengusaha tempe untuk dapat bertahan menggeluti usaha ini, saya masih bertahan karena kasihan melihat karyawan yang menggantungkan hidupnya diusaha ini,” ujar Jafar Usman. Ditambahkan pula, pemeritah kembali menggalakkan swasembada kedelai seperti dahulu yang tersebar di beberapa kabupaten di Aceh. Seperti Bireueun dan Peurelak Aceh Timur. “Kami para pengusaha tempe hanya sempat merasakan selama 3 tahun masa kejayaan kedelai local,” tandasnya. Salah seorang karyawan Jamilah (25) mengatakan, sudah empat tahun bekerja. Dia berharap agar usaha tempe ini jangan ditutup, karena hanya

pekerjaan ini yang bisa dilakukannya untuk mencukupi kebutuhan sehari-hari. Berdasarkan informasi yang andalas himpun di kota Banda Aceh dan beberapa kota lainnya di Aceh beberapa waktu lalu, sejumlah pengusaha tempe terpaksa menghentikan produksi dikarenakan tidak mampu bertahan dengan kenaikan harga kedelai yang mencapai 35 persen. Saat ini, sangat dibutuhkan keberpihakan pemerintah kepada tanaman pangan local, khususnya kedelai untuk menjaga stabilnya harga dan ketergantungan kepada pasokan kedelai import. Tanpa campur tangan pemerintah dapat dipastikan fluktuasi harga dan stabilitas harga kedelai secara nasional akan memburuk. (DM)

INFO FILM

BINJAI THAMRIN 13.00-15.0017.00-19.00-21.00 PLAZA BINJAI 12.30-14.30-16.30-18.3020.30

12.45-14.45-16.4518.45-20.45 PLAZA 13.00-14.50-16.4018.30-20.20 PALLADIUM 13.00-15.00-17.00-19.0021.00

THAMRIN

PLAZA BINJAI HERMES XXI SUN PALLADIUM 12.45-15.20-17.55-20.30

PALLADIUM

12.30-14.4016.50 HERMES XXI SUN (3D) THAMRIN 12.30-14.40-16.50-19.0021.10

SUN 19.00-21.15 PALLADIUM 19.00-21.15 HERMES XXI THAMRIN 12.30-14.45-17.00-19.1521.30

HERMES XXI (3D) SUN (3D) 12.45-14.45-16.45

BINJAI HERMES XXI SUN PALLADIUM 13.00-15.00-17.00-19.0021.00

PLAZA 12.00-14.15-16.30-18.4521.00


Selasa

KOMUNITAS

3 September 2013

harian andalas | Hal.

11

Musdalifah Terima Penghargaan Tokoh Peduli Pendidikan Medan-andalas Anggota DPRD Sumut Musdalifah SE yang juga Calon Bupati Deli Serdang (DS) periode 20142019 mendapat penghargaan Tokoh Peduli Pendidikan Nonformal dan Informal dari Forum Komunikasi Pusat Kegiatan Belajar Masyarakat (FK PKBM) Sumut dan Lembaga Pelatihan dan Pengembangan Pendidikan Anak Usia Dini Nonformal dan Informal (LPP PAUDNI) Sumut, Senin (2/9). Penghargaan diserahkan langsung Ketua FK PKBM Sumut Drs Hakimuddin Lubis MPd dan Ketua LPP PAUDNI Sumut Indra Prawira ST kepada Musdalifah, dalam sebuah acara yang dirangkai dengan halal bihalal, di Hotel Grand Antares Medan. Penyerahan penghargaan disaksikan mantan Kepala Dinas Pendidikan Sumut Drs Syaiful Syafri MM yang juga calon Wakil Bupati DS berpasangan dengan Musdalifah. Ketua PKBM Sumut Hakimuddin Lubis menjelaskan, penghargaan ini diberikan karena kepedulian Musdalifah selama ini terhadap perkembangan PKBM di Sumut dan khususnya di Kabu-

paten DS. Menurutnya, selama ini Musdalifah telah menjadi Pembina bagi 700 lembaga pendidikan nonformal dan informal jauh sebelum maju dalam Pilkada DS. “Saya melihat Pak Musdalifah begitu peduli terhadap PKBM. Bahkan dia mau duduk bersama dengan pengelola seperti turun memanen jagung yang dikelola PKBM,” kata Hakimuddin seraya mengajak ratusan pengelola PKBM dan PAUD yang hadir dalam acara itu mendoakan Musdalifah menjadi pemimpin sehingga pendidikan non formal dan informal lebih baik dan maju ke depan. Sementara Ketua LPP PAUD-

andalas/hamdani

PENGHARGAANPENGHARGAAN-Ketua LPP PAUDNI Sumut Indra Prawira ST (kiri) menyematkan penghargaan dan satya lencana kepada Musdalifah SE sebagai tokoh peduli pendidikan nonformal dan informal, di Hotel Grand Antares Medan, Senin (2/9). NI Indra Prawira mengatakan, sosok Mudalifah wajib didukung karena sepak terjangnya dalam

pembinaan pendidikan non formal dan informal sudah begitu dirasakan. Jika tokoh seperti

Musdalifah ini maju dan menjadi pemimpin maka kesejahteraan tenaga pendidik (tutor) PKBM dan

PAUDNI pasti akan sejahtera. “Selama ini kita begitu sulit mendapatkan bantuan intensif bagi tutor PKBM dan PAUDNI. Ini karena tokoh yang menjadi pemimpin tidak mengerti begitu beratnya perjuangan tutor. Tapi, ketika ada pemimpin yang peduli, sudah tidak salah kita mendukungnya,” katanya. Sementara itu, Musdalifah dalam sambutannya mengatakan, dirinya ke depan akan komit dalam memajukan pendidikan nonformal dan informal, karena di Negara-negara maju seperti Singapura pemerintah begitu peduli terhadap PKBM. Ini tampak dari kebijakan pemerintahnya yang langsung bermitra dengan perusahaan-perusahaan besar dalam membuat karya-karya anak bangsa bersama PKBM. Menurutnya, ketika dirinya nantinya berhasil memimpin Deli Serdang maka pusat-pusat kerajinan tangan dan ekonomi kreatif bisa dibuat di PKBM. “Lihat saja, saat ini oleh-oleh khas dari Medan Bika Ambon dan Pangkage Durian, karena Bandara Polonia sudah pindah maka hal tersebut bisa dibuat oleh masyarakat Deli Ser-

dang dan peluang itu terbuka lebar,” tutur pria berwajah bersih ini. Selain itu, Musdalifah yang akan maju dengan Syaiful Syafri juga berkomitmen memajukan pendidikan anak usia dini (PAUD). Menurutnya, PAUD merupakan aset bangsa, karena dalam membangun peradaban harus dimulai sejak dini. “Membangun infrastruktur hal yang gampang, ada uang jadi. Tapi membangun kelangsungan sumber daya manusia tidak gampang, perlu pembangunan jangka panjang melalui peradaban yang dimulai dari PAUD. Artinya anak usia dini merupakan aset yang wajib dipupuk untuk masa depan bangsa,” katanya. Dukungan terhadap pasangan Musdalifah-Syaiful Syafri (MUSA) oleh FK PKBM Sumut dan LPP PAUDNI Sumut ditandai dengan pendatangan nota kesepahaman (MoU) sehingga jika terpilih, pasangan bernomor urut 5 ini tetap komit memajukan pendidikan nonformal dan informal serta PAUD. Turut memberikan sambutan, Amrul ST yang juga Ketua PKBM Deli Serdang. (HAM)

Guru Harus Mengikuti Perkembangan TI Pangdam Pimpin Sertijab Danrem Medan-andalas Keberadaaan Teknologi Informasi (TI) saat ini menjadi suatu keharusan yang tidak bisa ditawar di era globalisasi. Karena tanpa diimbangi dengan TI, pendidikan di Indonesia akan mengalami kesulitan untuk bersaing dengan negara lain. "Untuk bisa menjadi tenaga pengajar yang profesional, guru dituntut harus menguasai TI, pasalnya di era globalisasi seperti sekarang hampir semua bidang termasuk pendidikan tidak bisa dipisahkan dengan TI," kata mantan Direktur Jenderal (Dirjen) Pendidikan Dasar Kementerian Pendidikan dan Kebudayaan (Kemdikbud) sekaligus pakar pendidikan, Prof Suyanto PhD dalam acara seminar dengan tema 'Pembelajaran Abad 21' yang diadakan Lenovo dan Intel Indonesia didukung Harrisma Komputer di Auditorium Dinas Pendidikan Pemuda dan Olahraga (Dikpora) DIY, Kamis (29/8). Dalam kesempatan itu Director Strategic Business Development Intel Indonesia, Harry K Nugraha mengungkapkan, kegiatan seminar yang diperuntukkan bagi guru-guru di DIY dilakukan sebagai bentuk dukungan ter-

Sandy Lumy, Chief Operating Officer Lenovo Indonesia

hadap dunia pendidikan. Bahkan sebagai bentuk keseriusan pihaknya berusaha membantu guru-guru dari kelas 1 sampai 12 untuk mengintegrasikan teknologi ke dalam proses pembelajaran di dalam kelas sehingga saat di dalam kelas guru lebih banyak berfungsi sebagai fasilitator. Hal itu dilakukan dengan harapan siswa bisa mengembangkan bakat dan kreativitas yang dimiliki secara lebih maksimal. "Model ini sudah kami terapkan sejak tahun 2007 yang melibatkan sekitar 75 ribu guru. Dari jumlah tersebut sebanyak 30 persen di antaranya merupakan Master Teacher. Memang dalam praktiknya kami sering mengalami kendala misalnya saat guru pindah sekolah, tapi secara prinsip tidak masalah karena bisa diatasi," terangnya. Komentar serupa dikemukakan Chief Operating Officer and REL Division Lead Lenovo Indonesia, Sandy Lumy. Menurutnya, pendidikan sangat penting bagi kemajuan suatu negara di masa mendatang. Menyadari hal itu Indonesia telah mengambil langkah maju dengan mengintegrasikan TI dalam proses pendidikan di Kurikulum 2013 yang mulai diimplementasikan di sejumlah sekolah Connected by Motorola (REL/GUS)

033/WP dan Dandenzipur 2/PS Medan-andalas Pangdam I Bukit Barisan (BB) Mayjen TNI Burhanuddin Siagian memimpin upacara serah terima jabatan (Sertijab) Danrem 033/WP dari Brigjen TNI Deni K Irawan kepada Kolonel Inf B Zuirman dan Dandenzipur 2/PS dari Mayor Czi Fachrudi Hidayat ST kepada Mayor Czi Alpi Fahrudin Nur, di Balai Prajurit Makodam I/BB Jalan Gatot Subroto Km 7,5 Medan, Sabtu (3/8). Pangdam I/BB mengatakan upacara serah terima tugas, wewenang dan tanggung jawab jabatan merupakan hal yang lazim dalam suatu organisasi. Tujuannya untuk menambah wawasan, pengembangan karir dan pengalaman dalam penugasan serta pematangan dalam kepemimpinan, sehingga pada saatnya menjadi bekal yang berguna dalam pelaksanaan tugas-tugas selanjutnya. Sebagai subkompartemen strategis, katanya, Korem 033/Wira Pratama memiliki tugas pokok men-

jaga kedaulatan negara dan keutuhan wilayah di darat serta melindungi segenap rakyat di daerah Kepulauan Riau, yang terdiri dari beberapa kepulauan yang tersebar di antara Pulau Sumatera dengan wilayah perbatasan negara Singapura dan Malaysia. “Di samping memiliki kedudukan yang strategis karena berbatasan langsung dengan negara tetangga, wilayah ini juga memiliki potensi sumber daya alam yang melimpah. Hal ini bisa menjadi kerawanan apabila tidak dikelola secara baik akan menimbulkan permasalahan yang dapat memecah belah persatuan dan kesatuan bangsa,” kata Pangdam. Pangdam mengharapkan kepada Dandenzipur 2/Prasada Sakti beserta segenap staf agar senantiasa membangun secara terus menerus kesiapan operasional satuannya, dengan senantiasa menampilkan kinerja satuan yang baik dan mempersiapkan personel dan materil yang dimilikinya untuk menghadapi kontijensi yang terjadi. Pangdam mengatakan, jabatan meru-

segera diangkat karena sangat Bangunan di Jalan Anom mengganggu kesehatan warga. Sulang Saling Tak Siswa SMPN 10 Miliki IMB Dari nomor : +6287867141xxx Dibebani Uang Buku Bangunan yang terletak di Jalan Sulang Saling/Simpang Wahidin, Kelurahan Pahlawan, Kec Medan Perjuangan, sama sekali tidak miliki IMB. Tapi kalau tak ada IMB kenapa bisa terus dibangun. Mohon ditindak lanjuti... (SONY GINTING/SEKRETARIS PK KNPI MEDAN PERJUANGAN). andalas/siong

DIABADIKANDIABADIKAN-Sejumlah peserta diskusi kelompok yang terdiri dari sejumlah guru diabdikan bersama-sama usai melaksanakan kegiatan diskusi.

Literasi Media Harus Masuk Kurikulum Sekolah Medan-andalas Pendidikan literasi media bagi siswasiswi di sekolah sangat penting dan harus masuk dalam kurikulum sekolah. Ini sebagai upaya untuk melindungi anak-anak dari dampak negatif tayangan televisi. Karena program televisi banyak yang mengajarkan gaya hidup hedonisme, konsumtif dan kekerasan yang kurang baik bagi perkembangan para remaja. Demikian rangkuman sekaligus kesimpulan akhir hasil diskusi kelompok terfokus identifikasi materi Literasi Media Televisi pada mata pelajaran oleh guru di 5 sekolah di Medan, pekan kemarin. Direktur Yayasan Kippas J Anto yang menjadi fasilitator kegiatan mengatakan, setiap melihat tayangan televisi kita pasti mengapresiasi kemasan artistik tayangan tersebut. Dalam literasi media kita ingin menangkap nilai moral yang terkandung dalam tayangan televisi. Menurutnya, tidak semua pesan

dalam tayangan itu merupakan nilai yang dapat dijadikan acuan, sehingga perlu menyaring dan memberikan informasi kepada siswa. “Mereka mudah sekali terintervensi oleh nilai yang terkandung dalam tayangan televisi, sehingga perlu diliterasi” ujarnya. “Selain melindungi anak-anak dan remaja dari dampak negatif tayangan televisi, pendidikan literasi media juga diperlukan agar siswa bisa memilih tayangan yang sehat untuk dirinya,” ujar Susilawaty, Guru SMA Muhammmadiyah 2 Medan. Menurutnya, literasi media televisi penting sekali dimasukkan dalam kurikulum supaya semua siswa memperoleh pendidikan bagaimana memilih tayangan yang mendidik. Ibu guru yang juga menjabat Wakil Kepala sekolah ini juga menyebutkan, kalau literasi media sudah sempat masuk dalam struktur usulan kurikulum untuk SMA 2013 dan sudah dibicarakan dalam uji publik kurikulum di Dinas Pendidikan Sumatera Utara pada bulan Oktober lalu.

“Entah apa penyebabnya, pendidikan literasi media televisi gagal masuk kurikulum 2013, padahal sudah diujicobakan di 20 sekolah saat ini. ita ingin agar pendidikan literasi ini dimasukkan, sebelum kurikulum digunakan untuk seluruh sekolah,” harapnya. Diskusi kelompok terfokus, identifikasi materi literasi media pada mata pelajaran oleh guru di 5 sekolah di Medan merupakan kegiatan terakhir dari program pendidikan literasi media televisi yang diselenggarakan Yayasan KIPPAS Medan kerjasama dengan Yayasan Tifa Jakarta yang sudah berlangsung sejak bulan Oktober tahun 2012 lalu. Diskusi ini bermaksud agar para guru dapat menyelipkan pendidikan literasi media pada setiap mata pelajaran yang diajarkan guru disekolah sebagai bentuk kampanye kritis bermedia. Dalam program literasi media televisi ini, Kippas bekerjasama dengan 5 sekolah yaitu SMA SIM, SMP SIM, SMA Negeri 17, SMA Muhammadiyah 2 dan SMK TIK Darussalam. (SIONG)

Dari nomor : +6285296192xxx Bapak Kepala Dinas Pendidikan Kota Medan, mohon ditinjau buku pelajaran murid SMPN 10 karena menurut Kepsek gak cukup dana bos untuk membeli buku pelajaran sekarang ini, sehingga para orang tua siswa/i terpaksa mengeluarkan uang Rp218 ribu. Terima kasih

Kartu Jamkesmas Murid SDN 0087 Tak Hilang,Apa Semua Dapat Buku Solusinya Dari nomor : +6282160519xxx PAK PLT WALI KOTA MEDAN DAN CAMAT MEDAN TUNTUNGAN, SAYA WARG A SIDOWULYO KEHILANGAN KTP DAN KARTU JAMKESMAS, TAPI KOK NGAK BISA DIURUS GANTINYA. TOLONG SOLUSINYA BAPAK. TERIMAKASIH.

Dari nomor : +6282166210xxx YTH BAPAK KEPADLA DINAS PENDIDIKAN KOTA MEDAN. ADA BEBERAPA MURID DI KELAS V SD NEGERI 0087 JLN DARUSALAM MEDAN, TIDAK DAPAT BUKU PELAJARAN ILMU PENGETAHUAN ALAM. MOHON SUPAYA DITINJAU PAK.

Sampah Tak Diangkat Ganggu Kesehatan

Pengangkat Kepling Tak Sesuai Perwal

Dari nomor : +6285270551xxx Yth Plt Walikota Medan, kami Dari nomor : +6285207903xxx warga Perumahan Taman Deli Kel Bapak Kepala Dinas Kebersihan dan Tangkahan Kec Medan Labuhan Dinas Pertamanan, tolong sampah di merasa heran, kenapa kepala lingjalan masuk Perumahan Graha Tanjung kungan 2 inisial BBH menyerahkan

pakan suatu kepercayaan dan amanah yang harus diemban dan dipertanggungjawabkan tidak hanya kepada manusia, tapi juga di hadapan Tuhan Yang Maha Esa. “Oleh karena itu laksanakan amanah ini dengan baik. Tunjukkan prestasi, dedikasi, loyalitas, moralitas dan pengabdian yang tinggi serta menjadi motivasi untuk bekerja keras meningkatkan berbagai keberhasilan yang sudah diraih sebelumnya,” harap Pangdam. Mengakhiri amanatnya, Pangdam I/ BB mengucapkan terima kasih dan penghargaan kepada Brigjen TNI Deni K Irawan yang akan melaksanakan tugas baru di Lemhanas dan kepada Mayor Czi Fachrudi Hidayat yang akan menempuh pendidikan regular Seskoad. Selanjutnya mengucapkan selamat datang dan selamat bertugas kepada Kolonel Inf B Zuirman sebagai Komandan Korem 033/WP dan kepada Mayor Czi Alpi Fahrudin Nur yang menempati jabatan sebagai Komandan Detasemen Zipur 2/ PS. (REL)

jabatan Keplingnya kepada warganya secara sepihak, seperti sistim kerajaan dan tidak sesuai mekanisme atau Perwal Kota Medan. Anehnya walaupun hal ini telah dilaporkan oleh warga kepada lurah, namun lurah yg bersangkutan tdk menggubris aspirasi warga. Tolong Pak Wali agar diberikan teguran. Trims.

Rumah Dibangun di Atas Parit di Jalan Karya Dari nomor : +6281262739xxx Pak Wali, apakah bisa bangun rumah permanen di atas parit, di tapal batas lingkungan antara Lk IV & V, Luas parit 40 cm dibangun 30 cm. Posisi parit Jln Karya antara No 46 & 48 di Kel Cinta Damai, Kec Medan Helvetia sehingga terjadi kebanjiran dan mengakibatkan sering konflik karena IMB-nya tidak ada. Tolong anggota Pak Wali survei ke lokasi.

Tertibkan Pedagang di Jalan Ngumab Surbakti Dari nomor : +6282162531xxx Kpd Plt Walikota Medan dan Camat Medan Sunggal. Tolong tertibkan pedagang yg berjualan di badan Jalan NGUMBAN SURBAKTI, membuat macet dan membahayakan para pengguna jalan. Kami berharap permasalahan ini segera disikapi jangan sampai ada jatuh korban. Horas.


SUMATERA UTARA 12 Dipertanyakan, Integritas Tim Seleksi KPUD Sergai

Selasa

harian andalas | Hal.

3 September 2013

TERP AMP ANG TERPAMP AMPANG Alat peraga yang terlihat terpampang di pohon kayu perindang kota depan Kantor PDAM Tirtamalem Kabanjahe. andalas/robert tarigan

Tensi Politik di Kabupaten Karo Makin Meninggi Kabanjahe-andalas Menanti Pemilu Legislatif (Pileg) tahun 2014 sebagai tahun demokrasi, tensi politik di Kabupaten Karo semakin meninggi. Berbagai alat peraga pencitraan seperti baliho, sepanduk, stiker, poster dengan segala bentuk ukurannya, sudah terpampang di mana-mana, tanpa mengindahkan aturan terkait mengatur etika, estetika, kebersihan dan keindahan kota. Salah satunya pelanggaran yang jelas-jelas sudah menyalahi aturan yang berlaku itu adalah, terpasangnya baliho caleg DPR RI dari partai tertentu di depan kantor PDAM Tirta Malem Jalan Jamin Ginting Kabanjahe. Baliho tersebut dipaku di atas sebatang pohon cemara yang tumbuh subur di depan kantor perusahaan daerah milik Pemkab Karo. Ketika hal itu di konfirmasi kepada ketua Panwaslu Kabupaten Karo, Suka Hati Sinuraya di dampingi ketua Divisi Humas, Inganta Tarigan dan Divisi Penindakan dan Pelanggaran Eva Juliani Pandia mengatakan, bahwa pihaknya tidak mengetahui sama sekali kalau ada baliho caleg DPR RI terpasang di depan kantor pemerintah/ BUMN/ BMUD PDAM Tirta Malem Kabanjahe. “Karena kami baru sekarang, Senin (2/9), masuk kantor untuk bertugas sebagai Panwaslu Pemilu Legislatif. Setelah pelantikan kami sebagai Panwaslu Pileg di Kabupaten Karo Kamis (29/8), selanjutnya kami mengikuti Bintek hingga, Sabtu (31/8) di Medan. "Jadi kami belum ada

menerima laporan-laporan tentang pelanggaran Pemilu dari pihak terkait, kecuali dari wartawan sendiri,” ujar Suka hati, Eva dan Inganta. Menyangkut penertiban alat-alat peraga di fasilitas-fasilitas tertentu seperti jalan protokol, rumah ibadah, rumah sekolah maupun di tempattempat lain yang di anggap melanggar aturan, pihak Panwaslu Karo akan melakukan kordinasi dengan pihak Pemkab Karo, karena untuk melakukan penertiban pihak Panwaslu tidak mempunyai fasilitas pendukung maupun personil. “Jadi dengan di lakukannya koordinasi dengan pemerintah setempat, tugas-tugas penertiban alat peraga pemilu bisa di lakukan bekerja sama dengan Satpol PP,” ujar Suka Hati. Di sisi lain dikatakan, tak salah bila politikus berupaya memopulerkan diri supaya dikenal, serta siapa tahu dipilih dalam Pemilu. Namun ada baiknya memperhatikan estetika dan keindahan kota, termasuk larangan di tempattempat tertentu, seperti rumah ibadah, jalan protokol, rumah sekolah dan bangunan milik pemerintah sudah diatur di UU Nomor 32/2004. Pantauan andalas, Senin (2/9), di sepanjang jalan protokol Kabanjahe-Berastagi ratusan sepanduk, poster maupun stiker serta puluhan baliho para caleg mulai Caleg DPR RI, Provinsi hingga caleg Kabupaten Karo terpampang bebas di pohon-pohon kiri-kanan badan jalan, begitu juga di dinding-dinding rumah penduduk. (RTA)

Alumni 1983 SMAN 1 Tebing Tinggi Gelar Reuni

BANTU AN - Ketua Panitia Reuni 30 Tahun Alumni Angkatan 1983, Azman MaBANTUAN rasehat Harahap menyerahkan bantuan 4 unit AC kepada SMAN 1. Tebing Tinggi-andalas Reuni 30 tahun alumni Angkatan 1983 SMA Negeri 1 Tebing Tinggi berjalan penuh dengan rasa kekeluargaan, Minggu (1/9) di Kompleks SMA Negeri 1 Tebing Tinggi, Jalan KL Yos Sudarso kota setempat. Ratusan alumni dari berbagai daerah berkumpul mengenang masa sekolah bersama para mantan guru mereka. Acara berlangsung cukup meriah itu diisi dengan kegiatan pemberian cenderamata dan tali asih kepada para mantan guru dilanjutkan dengan tari tor-tor dan lelang karya seni ukir cermin. Dari tor-tor dan lelang tersebut, panitia reuni berhasil menyumbangkan 4 unit AC dan cenderamata kepada pihak sekolah. Kepala SMAN 1 Tebing Tinggi melalui Wakil Kepala Sekolah, Paino SPd MSi menyampaikan terima kasih atas terlaksananya kegiatan. “Ini merupakan bukti para alumni SMA Negeri 1 Tebing Tinggi khususnya angkatan tahun 1983 masih ada rasa kepedulian untuk mengingat sejarahnya saat menimba ilmu pendidikan 30 tahun lalu,” katanya.

Paino menjelaskan, sejak ditinggalkan alumni pada tahun 1983 lalu, sekolah ini telah banyak mengalami perubahan. Bahkan, sekolah ini sempat memiliki predikat Rintisan Sekolah Bertaraf Internasional (RSBI) walaupun Mahkamah Konstitusi dalam keputusannya telah menghapus predikat RSBI di Indonesia. Namun demikian, sekolah ini sudah memiliki nama besar dibuktikan dengan sejak tahun 2007 para alumni telah banyak melanjutkan pendidikan tinggi di hampir seluruh Perguruan Tinggi Negeri (PTN) di Indonesia. "Selain itu, beberapa penghargaan bergengsi dibidang pendidikan juga telah kita raih, ini merupakan kebanggaan bersama,”kata Paino. Sebelumnya, Ketua Panitia Reuni Azman Marasehat Harahap mengungkapkan, banyak kenangan kembali teringat saat berkumpul kembali di sekolah. “Rasa cinta, rindu dan silaturahmi lah membuat kita hadir di sini. Semoga dengan kegiatan ini kita dapat saling bertukar pengalaman dan meningkatkan persaudaraan," katanya. (MET)

Sei Rampah-andalas Tim seleksi (Timsel) kembali dibentuk sesuai Pasal 1 PKPU No 2/2013, tentang Seleksi Anggota KPU Provinsi dan KPU Kabupaten/Kota untuk merekrut Calon Anggota Komisi Pemilihan Umum Daerah, Kabupaten Serdang Bedagai (KPUD Sergai) periode 2013-2018.

Calon tim seleksi (Timsel) yang direkrut berasal dari unsur akademisi, profesional dari organisasi profesi, seperti sosial, politik, pemerintahan, hukum, ekonomi dan jurnalistik, serta unsur masyarakat (LSM/

tokoh masyarakat). Dalam perekrutan calon komisioner tersebut, Timsel memrosesnya dalam lima tahapan yang diagendakan dan tertulis di sekretariat Timsel, yang menempati Ruko, KM 67-68, Kecamatan Sei Rampah, Kabupaten Sergai. Tahapan pertama proses administrasi sebanyak 38 calon komisioner telah mendaftarkan diri ke sekretariat dan dinyatakan lulus. Tahapan kedua, tes tertulis, 1 orang mengundurkan diri, dan tahapan ketiga tes kesehatan yang di ikuti 37 orang. Ketua Timsel Dr Mhd Buhari Sibuea MSi menjelaskan, tes kesehatan meliputi pemeriksaan jan-

tung, mata, narkoba, THT, serta ginjal, dan tes kejiwaan. Dan dilanjutkan tahap selanjutnya calon anggota. Seluruh tahapan seleksi calon anggota KPUD Sergai merupakan prosedur dan ketentuan dari KPU Propinsi. Timsel hanya berkewenangan menetapkan 10 rangking teratas atau 10 orang peserta para calon anggota KPUD Sergai. "Selanjutnya, akan dikirim ke KPU Provinsi, kemudian KPU Provinsi melaksanakan proses tahapan penetapkan untuk lima anggota KPUD Sergai periode 2013-2018 mendatang,"papar Ketua Timsel KPUD Sergai, M Buhari Sibuea. Terkait perekrutan Timsel KPUD Sergai, A Siregar (35) warga Sergai

ketika dimintai pendapatnya, Senin (2/9) mengaku, kondisi tersebut mengerdilkan sumber daya manusia (SDM) yang berasal dari Kabupaten Serdang Bedagai. Pasalnya, dari lima Timsel Sergai yang ditetapkan KPU Sumut, yaitu Dr Mhd Buhari Sibuea MSi, Dr Marzuki SH MHum, Hairani Siregar SSos, Zainuddin SH MH dan Drs Yanhar Jamaluddin MAg, tidak satupun warga dan berdomisili di Sergai. Isu beredar menyebutkan, calon yang akan menjadi anggota KPUD Sergai periode 2013-2018 mendatang, telah disusupkan dan dipersiapkan. Sehingga pelaksanaan seleksinya diduga hanya untuk menunjukkan perekrutan/seleksi anggota KPUD dilakukan secara demokratis. (RYAD)

Kepala Sekolah di Simalungun Dilanda Resah Simalungun-andalas Sekitar 800-an kepala sekolah di Kabupaten Simalungun resah dengan adanya informasi berkembang. Bahwa, orang pertama di daerah itu akan melaksanakan pergantian kepala sekolah dengan melakukan jual beli jabatan. Menyikapi hal itu, Ketua PGRI Kabupaten Simalungun Tumpak Silitonga mengatakan, Senin (2/9), terkait isu tersebut hendaknya para kepala sekolah tidak perlu merasa resah. "Sebab, hal itu sama sekali tak mengandung kebenaran," katanya. Dikatakan, pada Sabtu lalu berkembang isu dari seorang yang menyatakan dirinya orang dekat Bupati Simalungun. Lalu, mendekati para kepala sekolah menawarkan jasanya agar tidak dicopot. Hal ini membuat para kepala sekolah dilanda resah, dan curhat ke Kantor PGRI

Simalungun. Tumpak Silitonga menyatakan, usai mendengar isu tersebut, dirinya menghubungi Victor Siahaan, Kadisdik Simalungun melalui telepon seluler dan mempertanyakan kebenaran isu itu, dan menerima jawaban, hal itu tidak benar. Menerima jawaban itu, Silitonga pun bisa memastikan bahwa isu jual beli jabatan Rp 20 hingga Rp 30 juta, hanya isapan

jempol. Dia juga sudah menemui BKD Kabupaten Simalungun, dan pihaknya menerima jawaban yang sama, hal itu tidak mengandung kebenaran. Tumpak Silitonga, yang baru pensiun sebagai guru di Simalungun akhirnya menemui Bupati Simalungun Dr JR Saragih. "Mendengar berita tidak menyenangkan itu, bupati sangat marah," katanya. (LN)

Tumpak Silitonga

Tuntaskan, Dugaan Korupsi Puskesmas 24 Jam Stabat-andalas Apa kabar kasus dugaan korupsi dana intensif Pelayanan Puskesmas 24 jam yang terjadi di jajaran Dinas Kesehatan Langkat ? Kasus itu sempat heboh, karena munculnya dugaan kasus suap yang dilakukan para Kepala Puskesmas kepada Kajari Stabat agar kasus itu berhenti dan tidak dilanjutkan. Namun, tampaknya kasus itu berhenti di tengah jalan Hal itu terbukti karena tidak adanya keinginan Kejari Stabat untuk menindaklanjuti kasus ini. Akibatnya, kasus itu pun meredup dan tidak terdengar lagi. Menang-

gapi hal tersebut, berbagai kalangan masyarakat pun menyesalkannya dan menuding Kejari Stabat memainkan pola tebang pilih dalam menangani kasus korupsi di Kabupaten Langkat. Seharusnya kasus itu kan ditindakjlanjuti. Apalagi, sempat memunculkan kasus dugaan suap sebesar Rp. 100 juta. Begitulah, suka- suka hati mereka saja. Kalau memang syor tentu akan segera mereka tindaklanjuti kasusnya. Kalau tidak syor manalah mungkin mereka ungkap. Apalagi, belakangan muncul

pula kasus dugaan suap. "Manalah mungkin mereka buka, sebab hal itu tentu hanya akan mempermalukan mereka sendiri,” ujar Selamet (55), salah seorang warga kepada andalas, Senin (2/9). Program Bupati Langkat itu ternyata tidak didukung sepenuhnya oleh jajaran Dinas Kesehatan Langkat. Jadi, walaupun sudah disediakan dana besar untuk mendukung program tersebut, pada kenyataannya dana itu malah disalahgunakan dan dikorupsi.

Begitu kasusnya mencuat ke permukaan, masyarakat pun langsung ‘termakan isu’ uang intensif Pelayanan Puskesmas 24 jam dikorupsi.Karena itu, Selamat berharap agar kasus itu dibuka dan Kadis Kesehatan Langkat pun diperiksa. Kalau memang terbukti, harusnya ditindak sesuai dengan ketentuan hukum berlaku. Jangan dibiarkan begitu saja, seolah-olah kebal hukum. Lalu, mengenai dugaan suap itu sendiri, juga harus diungkap dan dibuka biar jelas. "Kalau memang terbukti pelakunya harus diseret ke ranah hukum, jangan lagi ditolerir," harapnya. (BD)

Yayasan Hok Tek Tong Gelar Sembahyang Leluhur Ullambana Percut Sei Tuan-andalas Untuk mengenang arwah para leluhur, sesuai dengan kepercayaan agama yang dianut etnis Tionghoa, setiap tahunnya diadakan upacara sembahyang roh, yang disebut Ullambana. Upacara tersebut biasa dilakukan di Vihara oleh yayasan yang membinanya. Demikian halnya di Kecamatan Percut Sei Tuan, Yayasan Hok Tek Tong dalam melaksanakan upacara sembahyang leluhur Ullambana tersebut sekaligus melakukan kegiatan sosial bagi bagi sembako sebanyak 300 paket kepada kaum dhuafa dan fakir miskin, berupa 10 kg beras dan I kotak Mie Instan. Upacara ritual Ullambana bertujuan untuk melimpahkan jasa kepada para leluhur dan kesejahteraan semua mahkluk, dengan harapan semoga semua mahkluk bisa berbahagia terutama dalam melaksanakan aktivitasnya sehari hari. Demikian dikemukakan Ketua Yayasan Hok Tek Tong Erianto (Bunseng), kepada andalas, disela sela pelaksanaan upacara ritual Ullambana yang dilaksanakan di Vihara Hok Tek Tong, Jalan Rambungan I, Dusun VII

Kebun Sayur, Desa Tembung, Kec Percut Sei Tuan, Minggu (1/9). Dalam upacara sembahyang Ullambana yang berlangsung khidmat dengan penuh kekhusyukan tersebut, masyarakat dari Yayasan Hok Tek Tong melimpahkan doa dan pujian jasa kepada para leluhur untuk kesejahteraan umat dan semua makhluk. Pada upacara dihadiri ratusan masyarakat Tiong Hoa tergabung dalam Yayasan Hok Tek Tong tersebut, turut hadir tokoh masyarakat Percut Sei Tuan Ismayadi SH, dan Bendahara Bappilu DPP PAN Rusmin Lawin SH. “Kita sangat menghargai kehadiran kedua tokoh masyarakat dari Caleg DPRD DS Partai Demokrat dan Caleg DPR RI Partai PAN yang turut berperan serta untuk menyukseskan acara ritual sembahyang Ullambana ini,” ungkap Erianto yang akrab disapa Bunseng. Pada kesempatan itu, Bunseng menyampaikan terima kasih kepada para dermawan yang menjadi donator dan kepada segenap elemen masyarakat, yang turut berperan aktif dalam penyelenggaraan upacara sembahyang leluhur tersebut. (FT)

BANTU AN - Ketua Yayasan Hok Tek Tong, Erianto menyerahkan paket sembako berupa 10 kg BANTUAN beras dan 1 kotak mie Instan kepada kaum dhuafa dan fakir miskin dalam rangkaian upacara ritual Ullambana.

WARTAWAN DAERAH KA BIRO BINJAI-LANGKAT: Sukiwi Tjong LANGKAT: Budi Zulkifli, Dony Syahputra, Badruddin, H Said Effendy BINJAI: Sri Masana SSos, M Syafi'I TANAH KARO: Robert Tarigan SH, Lamhot Situmorang, Natanael Tarigan PAKPAK BHARAT: Wesrion Tumangger DELISERDANG: Firdaus Tanjung, TH Sihombing, Bobby Lusaka Purba, Jasa Lubis SERGAI: Supriyadi TEBINGTINGGI: Riady Kasidi SIMALUNGUN: Larham Simare-mare SIANTAR: Lintong Saragih PERDAGANGAN: Zoel Sinaga, P.Pangaribuan SAMOSIR: Fransiskus Sitanggang TOBASA: Rixson H. Tanjung, Marganti Sigalingging HUMBANG HASUNDUTAN/D.SANGGUL: Marganda Lumbangaol, Andi Siregar SIBOLGA/TAPTENG: Haposan Simbolon, Anggiat P Tambunan PALAS: M Effendi Pohan NIAS SELATAN: Edy Gunawan Zebua BATUBARA: Zulkifli Nasution, H Sutan Sitompul KISARAN: Hamdan Rangkuti TANJUNG BALAI: Faisal M Yunus Nst (Koord.Liputan), Adi Sastra AEK KANOPAN: M Ilyas Munthe LABUHAN BATU: Iwan Kesuma LABUHAN BATU SELATAN: Jhon Wesly Sitorus LANGSA: Ruslan ACEH TIMUR: M Ali ACEH UTARA: Effendi Nurdin, Usman Cut Raja LHOKSEUMAWE: Bukhari Tolus BIEREUN: H Suherman Amin, Iskandar, Abdullah BLANGPIDIE: Adi Sadana KOTA CANE: Agus Munthe GAYO LUES: Anuar Syahadat


SUMATERA UTARA

Selasa 3 September 2013

harian andalas | Hal.

13

Menneg BUMN Janji Selesaikan Masalah Eks HGU PTPN di Serdang Bedagai Sei Rampah-andalas Menteri Negara BUMN Dahlan Iskan menyambut baik dan akan berupaya membantu penyelesaian permasalahan lahan eks Hak Guna Usaha (HGU) PTPN di wilayah Kabupaten Serdang Bedagai (Sergai), berkaitan dengan permohonan Bupati Sergai Ir H Soekirman, terkait pengalihan lahan eks HGU di daerahnya yang akan diperuntukkan membangun area perkantoran dan fasilitas umum. Permohonan itu disampaikan Bupati Sergai Soekirman kepada Menneg BUMN Dahlan Iskan, saat bersama-sama menghadiri perayaan Hari Jadi Kabupaten Tapanuli Tengah (Tapteng) ke-68 tahun 2013 yang digelar di Pantai Kalangan Pandan.

Selain itu, Dahlan Iskan juga minta agar rendemen dari singkong sambung yang telah berhasil dibudidayakan di daerah Sergai agar dapat diteliti lebih lanjut demi kepentingan ilmu pengetahuan maupun untuk kemajuan kehidupan petani yang membudidayakannya. Bupati Sergai Soekirman yang hadir bersama Ketua TP PKK Hj Marliah Soekirman, Ketua DWP Hj Imas Haris Fadillah, Kabag Humas Dra Indah Dwi Kumala dan Kabag Umkap Fitriadi SSos MSi, dalam perayaan ini juga memperkenalkan profil pertanian dan hasil komoditi lokal Kabupaten Sergai kepada Menneg BUMN. Kabupaten tanah bertuah negeri beradat memproduksi berbagai hasil pertanian

seperti ubi kayu, dan daerah ini sudah membudidayakan singkong sambung yang merupakan hasil teknik penyambungan antara singkong biasa dengan singkong karet. Keunggulan singkong sambung ini tidak memerlukan lahan yang luas dan biaya produksinya relatif murah. Singkong sambung memiliki nilai ekonomis tinggi, karena setiap batang tanaman tersebut mampu menghasilkan sampai dengan 60 Kg."Bahkan dalam setiap hektare, tanaman singkong sambung diperkirakan mampu menghasilkan 200 ton singkong," jelas Soekirman. Yang menjadi kendala sampai saat ini, hasil ubi kayu ini belum dapat dikelola secara maksimal karena masih kurang tempat penyediaan bibit

ubi kayu. Bupati Sergai berharap pemerintah pusat melalui Kementerian BUMN dan Kementerian terkait lainnya dapat membantu dalam hal pengembangan industri ubi kayu di daerah ini. "Dengan demikian diharapkan dapat mendukung terwujudnya Sergai sebagai daerah one village one product karena mempunyai ciri khas jajanan UMKM tersendiri," ujar Soekirman. Di akhir perbincangan, Soekirman atas nama pemerintah daerah mengundang secara khusus Dahlan Iskan yang merupakan tokoh nasional inspiratif agar bersedia menghadiri Hari Jadi Kabupaten Sergai ke-10 tahun 2014 mendatang. (RYAD)

BERSAMA - Bupati Sergai Ir H Soekirman diabadikan bersama Menteri Negara BUMN Dahlan Iskan didampingi Anggota DPRDSU H Maratua Siregar, saat menjemput di Bandara Pinang Sori dalam rangka menghadiri perayaan Hari Jadi Kabupaten Tapteng.

Kejaksaan Negeri T Tinggi Memprihatinkan Tebing Tinggi-andalas Kepala Kejaksaan Tinggi Sumatera Utara (Kajatisu) Bambang SH mengaku, prihatin melihat kondisi Kejaksaan Negeri Tebing Tinggi, yang terletak di Jalan KL Yos Sudarso Kota Tebing Tinggi. "Bagaimana kita bisa meningkatkan kinerja aparat kejaksaan kalau Kantor Kejaksaan Negeri Tebing Tinggi kondisinya seperti ini,”keluh Kajatisu Bambang, Senin (2/9) ketika melakukan kunjungan kerja ke Kejari Tebing Tinggi.

Dijelaskannya, kedatangan Kajatisu ke Kota Tebing Tinggi untuk melihat langsung bagaimana kondisi institusi penegak hukum tersebut. Sebalik itu pihak Kajatisu juga memberikan support kepada aparat jajaran Kejaksaan Negeri Tebing Tinggi, untuk terus meningkatkan pelayanan keadilan hukum bagi masyarakat. "Melihat kondisi memprihatinkan Kejaksaan Tebing Tinggi yang terlalu sempit, kita akan mengajukan proposal ke Kejagung,” jelas

Bambang didampingi Kajari Tebing Tinggi Olopan Nainggolan SH. Terkait tindakan penegakan hukum dalam penindakan kasus-kasus korupsi yang ada di Sumatera Utara, Kajatisu tidak akan mau berkompromi serta segera memberantas segala jenis korupsi tanpa pandang bulu siapa pun oknumnya, akan ditindak tegas. Namun, ketika ditanya mengenai kasus-kasus korupsi yang menonjol di Sumatera Utara, Bambang

Pedagang Asongan Potensial Tingkatkan PAD Tebing Tinggi-andalas Keberadaan para pedagang asongan yang komunitasnya di Kota Tebing Tinggi cukup banyak, bila ditata dengan baik akan mampu meningkatkan perekonomian kerakyatan dan sangat berpotensi meningkatkan pendapatan asli daerah (PAD). Pemko Tebing Tinggi harus dapat memberikan akses fasilitas sarana layak bagi penempatan para pedagang asongan. "Sebab, mereka merupakan aset pelaku bisnis daerah yang potensial dapat meningkatkan pertumbuhan ekonomi kerakyatan bahkan pendapatan asli daerah ini,” kata Sofyan Tan, saat melakukan kunjungan silaturahmi dengan ratusan pedagang asongan Tebing Tinggi, Sabtu (31/8). Kunjungan Caleg DPR RI Nomor Urut 2 diusung PDIP Daerah Pemilihan Sumut I Kota Medan, Deli Serdang, Kab Sergai dan Kota Tebing Tinggi itu dalam rangka mencari masukan,

tentang isu pembangunan dari masyarakat sekaligus memberikan motivasi dan kiat strategis dalam mengembangkan dunia usaha kerakyatan khususnya kepada ratusan pedagang asongan yang merupakan kelompok usaha berasal dari masyarakat kecil. “Saya akan berikan kiat strategis kepada masyarakat pedagang asongan, agar dapat melakukan upaya peningkatan bisnis dunia usaha yang dilakoni. Silahkan tanya, saya siap berkomunikasi demi kemajuan bersama," katanya. Kita boleh miskin, tetapi jangan berputus asa, harus tegar dalam melakukan perjuangan hidup, sebab tidak menutup kemungkinan para pedagang asongan bisa juga jadi pemimpin. "Untuk itu, berikan dukungan kepada para calon pemimpin yang peduli dengan nasib pedagang kecil,” ujar tokoh lintas etnis itu seraya memberikan apresiasi kepada para pedagang asongan. (MET)

menampiknya dengan alasan masih baru bertugas di Sumatera Utara. "Saya masih mempelajari kasu-kasus itu," jelasnya. Terkait isu surat yang masuk ke Kejaksaan Agung (Kejagung), terdapat oknum Kejaksaan Negeri Tebing Tinggi yang memiliki sejumlah proyek di Kota Tebing Tinggi, Bambang menjelaskan, hal itu tidak terkait kunjungannya ke kota tersebut. Tapi, permasalahan itu hanyalah masalah intern pihak Kejaksaan. “Itu kan masalah intern kami di Kejaksaan, dan sama sekali tidak terkait dengan kunjungan ini,” jelas Bambang. (MET)

Jemaah Calhaj Labuhan Batu Ikuti Manasik Haji Akbar Rantau Prapat-andalas Bupati Labuhan Batu diwakili Plt Sekdakab H Ali Usman Harahap SH, menutup kegiatan manasik haji akbar calon jemaah haji daerah setempat, tahun 1434 H/ 2013 M sekaligus mengupa-upa para calhaj di Aula Asrama Haji Ujung Bandar Rantau Prapat, kemarin. Sekdakab mengatakan, manasik haji bertujuan untuk memberikan pengetahuan kepada jemaah caloh haji (calhaj) mengenai tahapan-tahapan dalam menunaikan ibadah haji yang baik dan benar sesuai dengan arahan dan bimbingan tim pembimbing haji. Melalui manasik, para jemaah calhaj akan memperoleh pembekalan tentang tata laksana haji. Kepada ribuan jemaah calhaj, dia berpesan agar sesama calhaj saling menjaga teman-temannya, demi mencegah hal-hal tidak diinginkan. Seperti, terpisah dari regu atau rombongan jemaah lain dan selalu menjaga kesehatan. Hingga seluruh rangkaian kegiatan ibadah haji dapat diikuti dengan sebaikbaiknya. Pemerintah senantiasa bersungguhsungguh memberikan fasilitas maupun

Ali Akbar Hasibuan SE MSi Kelurahan Padang Matinggi. Beberapa bulan lalu, ada beberapa tokoh masyarakat datang ke Kantor PDIP menemui saya bermohon agar Ali Akbar bisa diterima sebagai caleg dari PDIP," sebutnya. (ONE)

Kehadiran TNI Melalui Karya Bakti Harus Dirasakan Masyarakat

GOTROY - Anggota Koramil 12/Gebang, Lurah Pekan Gebang Kusmano SSos, tokoh masyarakat Gebang Zulkarnain Lubis dan warga diabadikan saat melakukan gotong royong.

Stabat-andalas Kehadiran TNI di tengah masyarakat melalui karya baktinya harus dapat menyentuh hati rakyat dan bermanfaat bagi kepentingan masyarakat pada umumnya. Hal itu ditegaskan Danramil 12 Gebang Kapten ARM Jauhari di sela kegiatan gotong-royong membersihkan parit di sekitar pemukiman warga di sepanjang Jalan Kala Desa Putri, Lingkungan II Kelurahan Pekan Gebang Kecamatan Gebang, Kabupaten Langkat, kemarin. Aktivitas ini merupakan kegiatan rutinitas Koramil 12/ Gebang. Selain itu, juga merupakan bentuk Karya Bakti TNI dalam hal menangani obyek yang dapat menyentuh hati rakyat dan bermanfaat bagi kepentingan masyarakat setempat. "Dengan harapan kehadiran TNI dapat dirasakan di tengah masyarakat,” tegasnya. Lebih lanjut dikatakannya, sebagai bagian dari wujud Ke-

(ONE)

Satu Surat Tak Bisa Gagalkan Calon Anggota KPUD

Ali Akbar Hasibuan Gelar Halal Bihalal Rantau Prapat-andalas Seribuan warga Kelurahan Padang Matinggi Kecamatan Rantau Utara, hadiri acara halal bihalal di kediaman anggota DPRD Labuhan Batu Ali Akbar Hasibuan SE MSi, kemarin. Antusias masyarakat menghadiri halal bihalal di kediaman anggota dewan itu, merupakan salah satu cerminan masih adanya kecintaan masyarakat terhadap yang bersangkutan. Acara halal bihalal juga dirangkai dengan upa upa calon jemaah haji. Ali Akbar menyampaikan terima kasih kepada seluruh undangan yang hadir. Sebagai calon jemaah haji, dia berharap kiranya nanti setelah sampai di tanah suci para jemaah tetap dalam lindungan Yang Maha Kuasa, diberikan kesehatan, serta akan menjadi haji mabrur. Sementara, Ketua PDIP Labuhan Batu H Pangonal Harahap menuturkan, sejarah Ali Akbar Hasibuan hijrah ke PDIP. "Adinda Ali Akbar beralih ke PDIP adalah berkat dorongan dari beberapa tokoh masyarakat

pelayanan kepada tamu Allah dengan memberikan pelayanan seperti administrasi mudah, juga penerbangan dan perjalanan haji yang lancar serta bimbingan manasik haji bagi calhaj. Sebelumnya, Kepala Staf Penyelenggara Haji Labuhan Batu Tahun 1434/ 2013 M Drs H Dahman Hasibuan MA melaporkan, calhaj Labuhan Batu yang akan berangkat tahun ini termasuk TPHD/ TKHD sebanyak 350 orang. Calhaj Labuhan Batu tergabung dalam Kloter 15 bersama Calhaj Kota Medan. Insya Allah diberangkatkan dari Asrama Haji Rantau Prapat pada Rabu, 25 September 2013 pukul 10.00 WIB dan masuk Asrama Haji Medan 25 September 2013 pukul 20.00 WIB. Selanjutnya, akan diberangkatkan menuju Arab Saudi dari Bandara Kuala Namu pada Kamis 26 September 2013 pukul 23.35 WIB, termasuk gelombang II. Penutupan manasik akbar turut dihadiri Ketua DPRD Labuhan Batu Hj Elyya Rosa Siregar, Ketua MUI H Usman Ahmad, Kepala Kantor Kementerian Agama, Ketua IPHI H Anas Halimi, tokoh agama, alim ulama serta tokoh masyarakat.

manunggalan TNI-Rakyat, serta merupakan momentum sangat tepat bagi TNI, khususnya dalam rangka menumbuhkan sikap soliditas TNI, guna mengabdi sebagai prajurit yang melandasi jiwa juang untuk mengimplementasikan karyanya di tengah masyarakat dan sebagai sarana pembinaan di lingkungan tempat tugas. Kegiatan gotong royong ini juga merupakan bentuk kewaspadaan dini di lingkungan tempat tinggal masyarakat, terutama dari ancaman terjadinya banjir atau genangan air berlebihan, disebabkan saluran pembuangan air yang tersumbat. Kegiatan gotong royong, selain diikuti para prajurit TNI bertugas di Makoramil 12 /Gebang, juga dihadiri masyarakat setempat, termasuk Lurah Pekan Gebang Kusmano SSos serta tokoh masyarakat Gebang Zulkarnain Lubis, yang juga calon angota DPRD Langkat Dapil III dari Partai NasDem. (BD)

Panyabungan-andalas Terkait masuknya surat DPP IMA Madina ke Timsel KPUD Madina, Nomor 84/ SEK-DPP IMA Madina/B/ VIII/2013 perihal : Mohon Tidak Dipertimbangkan Sebagai Anggota KPUD Kabupaten Madina karena termasuk calon bermasalah. Ketua Timsel KPUD Madina, Drs M Yusuf Nasution MSi kepada andalas, Senin (2/9) di perkantoran Bupati Payaloting menuturkan, Timsel KPUD Madina tidak bisa mengambil suatu tindakan untuk menggugurkan seorang peserta calon Komisioner KPU yang saat ini sedang ujian di Medan, jika hanya satu surat keberatan saja yang masuk. Timsel KPUD Madina bisa mengambil tindakan pengguguran kepada para calon komisioner KPUD Madina yang saat ini melakukan ujian, bila ada tiga surat keberatan dari lembaga masyarakat menyatakan keberatan atau menyebutkan adanya calon peserta bermasalah lengkap dengan alasan yang jelas. Menurut Yusuf, saat ini dari 67 orang para calon Komisioner KPUD Madina mengikuti ujian psikotest di Medan tinggal 54 orang. Pada seleksi Administrasi peserta yang gagal sebanyak 11 dan saat seleksi kesehatan ada dua yang tidak hadir di lokasi pengujian dan satu peserta hadir pada saat test psikologis telah berjalan setengah hari.

Pada 10 September 2013 akan diumumkan 20 peserta terbaik akan mengikuti seleksi wawancara dan uji publik, dan akhirnya nanti akan menjadi 10 peserta akan dikirimkan ke KPU Provinsi untuk ditetapkan lima peserta terbaik. "Mudah-mudahan nanti akan terpilih calon anggota KPU yang bisa membawa warna baru demokrasi lima tahun ke depan," kata Yusuf, yang pernah menjabat Kadis Keuangan Pemkab Madina Pada intinya, Timsel KPUD Madina menerima semua surat pengaduan diberikan masyarakat. Untuk melakukan pengguguran terhadap seseorang peserta calon tersebut, minimal harus tiga surat keberatan diberikan masyarakat, ormas atau lembaga lainnya. "Sebab, kami tidak mau dikatakan ikut berpolitik apabila kami mengikuti atau menuruti surat keberatan yang datangnya hanya dari satu lembaga saja,"kata Yusuf. Enam peserta seleksi yang dilaporkan DPP IMA Madina untuk tidak dipertimbangkan menjadi anggota KPUD Madina. Yakni Khollad Daulay AMd (anggota KPUD Madina), Raimah Siregar SP (anggota KPUD Madina), Elfi Aida (anggota KPUD Madina), Drs Muhammad Ikbal (mantan anggota Panwaslu), Abdul Haris Nasution SE (mantan anggota Panwaslu) dan Linda Mora SPd (mantan anggota Panwaslu). (JBL)

Drs M Yusuf Nasution MSi


ACEH MEMBANGUN

Selasa 3 September 2013

harian andalas | Hal.

14

Target Pendidikan Aceh Menjadi Terbaik Langsa-andalas Target kita ke depan, pendidikan Aceh harus menjadi salah satu yang terbaik di tingkat nasional. Hal itu dikatakan Wali Kota Langsa Usman Abdullah SE dalam amanatnya membacakan sambutan Gubernur Aceh pada Peringatan Hari Pendidikan Daerah (Hardikda) ke-54 di Kota Langsa, berlangsung di Halaman Parkir Kantor Wali Kota Langsa, Senin (2/9).

andalas/m ruslan

AKSI DAMAI DAMAI-Palajar sedang membagikan selebaran kepada pengguna jalan di Jalan A Yani depan Lapangan Merdeka Kota Langsa, Senin (2/9).

Puluhan HMI Cabang Langsa Lakukan Aksi Damai Langsa-andalas Puluhan pelajar yang tergabung di Himpunan Mahsiswa Indonesia (HMI) Cabang Langsa, melakukan aksi damai dengan membagikan selebaran yang bertuliskan peduli syariat Islam, kepada setiap kendaraan yang melintas di Jalan A Yani depan Lapangan Merdeka Kota itu, Senin (2/9). Aksi damai yang di lakukan HMI dengan pengawalan aparat polisi dari

Polres Langsa itu, sempat terjadi kemacetan ketika puluhan masa dari HMI Langsa melakukan aksi damai dengan menyetop kendaraan yang melintas membagikan selebaran kertas. Aksi itu berlangsung sekira pukul 10.00 WIB. Setelah selesai membagikan selebaran, masa sekira pukul 11.00 WIB berjalan di depan Gedung Wali Kota Langsa. Sementara itu, Ketua Umum

Formatur HMI cabang Langsa Fauzi kepada andalas menjelaskan, HMI Langsa masih ada dan menjadi garda terdepan dan peduli atas pemberlakuan syriat Islam di Kota Langsa. Di “Kami harapkan kejadian yg dialami syariat Islam dapat diselesaikan secara kekeluargaan dan pemerintah, juga harus menjelaskan agar syariat Islam bisa diterima oleh masyarakat. (LAN)

Hasil Panen di Tanah Jambo Aye Menurun Aceh Utara-andalas Hasil panen padi di pedalaman Kecamatan Tanah Jambo Aye seperti Gampong (desa-red) Matang Sike Puloet, gampong Cot Bada, Lhok Beuringen, Buket Alue Puteh, Lhok Meureubo, Buket Bate Badan dan gampong Matang teungoeh dan juga sekitarnya di Kecamatan tersebut pada tahun ini hasil menurun drastis dari sebelumnya. “Hal ini disebabkan ekses dari serangan jenis hama wereng, kepinding tanah yang disebut bana. Serta hama lain yang menyerang padi di kawasan itu pada masa pertumbuhannya dan juga kekurangan air dari masa penanaman padi tersebut,” ungkap Plt Geuchiek

Gampong Matang Sike Puloet, Rusli kepada andalas, Senin (2/9). Menurutnya, hasil panen tahun ini mengalami penurunan sekitar 65 persen. Dari normalnya hasil panen yang sering menghasilkan sekitar 8 ton per hektar, sekarang hanya bisa memperoleh sekitar 2-3 ton per hektar. Belum lagi mahalnya alat perlengkapan untuk kebutuhannya seperti pupuk dan obat-obatan lainnya menjadikan keluhan yang dialami para petani. Rusli menambahkan, di gampong Matang Sike Puloet dan beberapa gampong lainnya khusus musim panen tahun ini lebih menurun hasilnya, termasuk juga harga jual

lebih murah dengan sebelumnya Rp 2700-3000 perkilo gram karena kualitas padi menurun. Bahkan juga kata Rusli, sektor pangan yang merupakan hajat hidup orang banyak (para petani-red) di gampong- gampong dan ke depan juga perlu diturunkan tim penyuluh ke lapangan (PPL). Dan juga kedatangan mereka ke lapangan untuk tidak henti-hentinya memberikan penyuluhan dan melakukan pendampingan kepada para petani. Sementara itu, Kadis Pertanian dan Perternakan Kabupaten Aceh Utara Ir Mukhtaruddin ketika dihubungi andalas melalui handphone, Senin (2/9) tidak berhasil hingga berita ini dikirim ke redaksi. (BT)

Kementerian Kelautan dan Perikanan Siap Bantu Aceh Timur Aceh Timur-andalas Staf Menteri Kelautan dan Perikanan RI Ir Heriyanto Marwoto MS ketika meresmikan Pelabuhan Perikanan Pantai (PPP) Idi sebagai Minapolitan, Senin (2/9) mengatakan, Kementerian Kelautan dan Perikanan RI di Jakarta siap membantu wilayah ini sesuai dengan kebutuhan melalui program Peningkatan Kehidupan Nelayan (PKN). Menurut Staf Menteri ini, jika Aceh Timur mengusulkan berbagai kebutuhan di daerah ke pusat, maka pihaknya semakin gampang dalam memprioritaskan APBN ke Aceh Timur. “Kita akan mulai di tahun 2014. Insya Allah Aceh Timur akan jaya,” kata Heriyanto seraya menambahkan, program yang akan diusulkan nantinya diharapkan berdasarkan kebutuhan mendesak seperti pabrik es dan rehab tambak, serta sarana transpoprtasi seperti jalan dan jembatan serta angkutan darat. Sementara itu, Bupati Aceh Timur Hasballah M Thaib dalam sambutan sebelumnya mengatakan, pihaknya mengharapkan Jakarta

Hadir dalam upacara penaikan bendera yakni Ketua DPRK Langsa Jufri ST MT, Kepala Kejaksaan Negeri Langsa Miftahul Arifin SH, para kepala kantor/badan/ dinas/camat dalam wilayah Kota Langsa serta para kepala sekolah, dewan guru dan juga siswa mewakili sekolah masing-masing. Menurutnya, sejarah Hari Pendidikan Daerah berawal pada tanggal 2 September 1959, atau 54 tahun silam yang ditandai dengan kunjungan Presiden Republik Indonesia Ir Soekarno ke Aceh untuk meresmikan kampus Darussalam, dengan menggoreskan tulisan: “Tekad Bulat

Melahirkan Perbuatan Nyata, Darussalam Menuju Pelaksanaan Cita-Cita”. Prasasti ini masih dapat kita lihat pada tugu Darussalam. Momentum inilah yang kemudian ditetapkan dan peringati setiap tahunnya sebagai Hari Pendidikan Daerah Aceh. Upaya pemimpin saat itu telah membuahkan hasil yang nyata, lembaga pendidikan di Aceh tumbuh pesat. Kalau sebelumnya Aceh belum mempunyai perguruan tinggi, saat ini telah tumbuh ratusan perguruan tinggi. Pada waktu itu hanya ada beberapa sekolah menengah pertama dan sekolah menengah atas, akan tetapi seiring dengan perjalanan waktu, kini telah berdiri ratusan lembaga pendidikan yang tersebar di seluruh Aceh. Keistimewaan dalam bidang pendidikan setiap saat menjadi perhatian Pemerintah dan Rakyat Aceh. Salah satu keistimewaan yang diatur dalam Undang-Undang Nomor 44 Tahun 1999 adalah keistimewaan bidang pendidikan. Demikian juga dalam UU Nomor 11 tahun 2006 Tentang Pemerintahan Aceh, bahkan pendidikan merupakan salah satu prioritas Pemerintah Aceh dalam RPJM Aceh 2012-2017. “Saya yakin bahwa kita semua sangat peduli dengan Pendidikan Aceh. Untuk itu sudah sewajarnya pada setiap Tanggal 2 September kita mengevaluasi diri tentang apa yang telah kita capai

dalam pembangunan pendidikan di Aceh. Kesempatan untuk memperoleh pendidikan atau akses pendidikan untuk peserta didik di Aceh sudah cukup baik. Ditandai dengan angka partisipasi pendidikan dasar, menengah dan pendidikan tinggi yang sudah di atas rata-rata nasional,” katanya. Namun dibalik itu, tambahnya, kita juga prihatin dengan capaian mutu pendidikan di Aceh. Mutu dan daya saing lulusan pendidikan di Aceh masih tertinggal dibandingkan dengan provinsi lainnya. Lulusan pendidikan menengah masih sulit bersaing untuk masuk ke perguruan tinggi ternama, walaupun nilai rata-rata ujian nasional telah terjadi kenaikkan. Terhadap permasalahan rendahnya mutu dan daya saing pendidikan, harus dicari penyebabnya. Beberapa penyebab yang sudah tampak adalah masih kurang meratanya guru, kemampuan guru yang masih rendah, sarana dan prasarana pendidikan serta berbagai penyebab lainnya. Hasil Uji Kemampuan Guru yang diadakan secara nasional menunjukkan bahwa hasil yang diperoleh guru di Aceh masih berkisar pada urutan 30 dari 33 Provinsi. Berkenaan dengan itulah maka pada tahun ini kita telah tetapkan tema Hari Pendidikan Aceh, yaitu: “Peningkatan Kualitas Pendidik dan Tenaga Kependidikan Menuju Pendidikan Aceh yang Bermutu dan Islami”. (LAN)

Kasek dan 6 Siswa Dapat Penghargaan Hardikda Blangpidie-andalas Sebanyak enam pelajar dan satu kepala sekolah yang berprestasi pada tingkat propinsi, mendapatkan penghargaan dari Pemerintah Aceh Barat Daya yang diserahkan Wakil Bupati Yusrizal Razali usai melaksanakan upacara memperingati Hari Pendididkan Daerah (Hardikda) ke54 yang dilaksanakan di halaman Kantor Bupati setempat, Senin (2/9). Keenam pelajar tersebut yang berpretasi pada FLS2N dan OSN pada tingkat Propinsi diantaranya, Sumantri (SDLB) mendapat juara III pada cabang seni lukis, Noni Karmilasari (SDLB) mendapatkan juara II pada cabang Olimpiade IPA, Zikriati (SMPLB) juara II pada cabang Olimpiade IPA, Radhiah (SMPLB) juara III pada cabang

kewirausahaan. Sementara Muhammad Ramadhan pelajar SDN Keude Siblah Kecamatan Blangpidie, mendapatkan juara I pada cabang olahraga Bulu Tangkis tingkat Propinsi dan berhak mewakili ketingkat Nasional di Kalimantan Timur, Ausan Maulana pelajar SMKN I Blangpidie juga mendapatkan juara I pada tingkat Propinsi cabang bulu tangkis dan berhak mengikuti pada tingkat Nasional yang dilaksanakan di Kalimantan timur dan satu sekolah SMA Tunas Bangsa yang mendapat peringkat III se Aceh pada Ujian Nasional tahun 2013 penghargaan diterima oleh Kepala Sekolah Zainal Amri SPd. Sebelumnya, Wakil Bupati Aceh Barat Daya Yusrizal Razali yang bertindak sebagai inspektur

upacara pada Hardikda ke- 54 membacakan sambutan Gubernur Aceh antara lain, mengajak semua kita membulatkan tekad untuk sama-sama membangun pendidikan Aceh. Sehingga cita-cita menciptakan masyarakat yang berperadaban, maupun bersaing secara global dan berakhlak islami sesuai dengan semangat dan budaya Aceh. Selanjutnya, pendidikan merupakan tanggungjawab bersama. Untuk itu, kepada kita semua Pemimpin Pemerintahan, Tokoh Masyarakat, Akademisi, Praktisi dan elemen masyarakat lainnya untuk sama-sama bekerja keras dengan penuh keikhlasan guna membangun pendidikan Aceh yang lebih baik dan bermutu di masa yang akan datang. (AS)

Seribuan Guru Bireuen Akan Ikuti Sertifikasi Bireuen-andalas Sebanyak 1.001 guru dari berbagai jenjang mulai SD/SDLB, TK, SMP dan SMA/SMK di jajaran Dinas Pendidikan dan Kebudayaan (Dinas P dan K) Bireuen, akan mengikuti sertifikasi dengan Pendidikan dan Pelatihan Profesi Guru (PLPG) yang direncanakan pada 7 September 2013 mendatang di empat lokasi yakni di Unsyiah Banda Aceh, Unimed Medan, Padang Sumatera Barat dan Surabaya Jawa Timur. Kepala Dinas P dan K Bireuen Drs Nasrul Yuliansyah MPd mela-

lui Stafnya Rinaldi, Sabtu (31/8) menyebutkan, para guru yang ikut PLPG itu sudah lulus dalam Uji Kompetensi Guru (UKG) 2013 yang mereka ikuti di SMA Negeri 2 Bireuen dan SD 3 Percontohan Matanggeulumpangdua beberapa pekan lalu. Dijelaskan, para guru yang akan ikut sertifikasi dengan PLPG sebanyak 1.001 orang dengan rincian 881 di Banda Aceh. Selebihnya 9 orang di Medan Sumatera Utara, 9 di Padang Sumatera Barat dan 2 orang lainnya di Surabaya Jawa Timur.

Ditambahkan, semua mereka yang akan ikut sertiikasi, sebelumnya sudah ikut UKG yang dilaksanakan di Kabupaten Bireuen. Namun, dalam pelaksanaan UKG yang dilaksanakan jajarannya di dua lokasi yakni SMA Negeri 2 Bireuen. Jumlah peserta UKG sebanyak 1.337 peserta namun ada sejumlah 336 guru belum berhasil untuk mengikuti sertifikasi dengan PLPG. Kepada mereka yang belum berhasil tersebut diharapkan untuk bersabar dan menunggu proses pemanggilan pada pelaksanaan 2013. (HERA)

Gubernur Aceh Sampaikan LPP APBA 2012 andalas/muhammad ali

SEPEDA MOTOR MOTOR-Staf Menteri Kelautan dan Perikanan RI Ir Heriyanto Marwono MS menyerahkan satu unit sepedamotor (sepmor) untuk para penyuluh perikanan, yang diterima Panglima Laot Aceh Timur melalui Bupati Aceh Timur Hasballah M Thaib saat staf menteri melakukan Kunker ke PPP Idi, Senin (2/9). dalam hal ini Kementerian Kelautan dan Perikanan RI membantu berbagai kebutuhan masyarakat dikawasan pesisir. Baik di pusat PPP

Idi ataupun di berbagai Tempat Pelelangan Ikan (TPI) di Aceh Timur mulai dari Birem Bayeun hingga ke Simpang Ulim. (MAD)

Banda Aceh-andalas Gubernur Aceh Zaini Abdullah menyampaikan Laporan Pertanggungjawaban Pelaksanaan (LPP) Anggaran Pendapatan dan Belanja Aceh (APBA) tahun anggaran 2012. LPP APBA 2012 disampaikan pada sidang paripurna DPR Aceh di Banda Aceh, Senin yang dipim-

pin oleh Ketua DPR Aceh Hasbi Abdullah, dan dihadiri para anggota legislatif, serta pejabat Satuan Kerja Pemerintah Aceh (SKPA) Gubernur Aceh mengatakan komposisi APBA 2012 terdiri pendapatan Rp8,6 triliun dan belanja mencapai Rp9,7 triliun. Dalam pelaksanaannya, kata dia,

pendapatan yang direncanakan Rp8,6 triliun terealisasi Rp9,1 triliun atau 105,72 persen. "Sedangkan belanja dari Rp9,7 triliun, terealisasi Rp8,7 triliun atau 90,17 persen. Dari realisasi pendapatan dan belanja, didapat sisa anggaran Rp1,9 triliun," papar Gubernur. (ANT)

BLU RSD dr Fauziah Bireuen Tingkatkan Status Laporan: H Drs Suherman Amin BALAI Layanan Umum Rumah Sakit Daerah (BLU RSD) dr Fauziah Kabupaten Bireuen, saat ini eksis berupaya melakukan pelayanannya sekaligus menindaklanjuti tujuan pemerintah dalam peningkatan statusnya dari tipe C ke B. Pantauan andalas, akhir pekan lalu ke komplek rumah sakit, melihat para tenaga medis disiplin dan ramah dengan pelayanan prima setiap pasien yang berobat ke rumah sakit tersebut tanpa kecuali. Kepala BLU RSUD dr Fauziah Bireuen, dr Mukhtar, Mars kepada andalas disela-sela acara

silaturahim di komplek Kajari Bireuen menyebutkan, saat ini para pasien yang berobat ke rumah sakit Bireuen membludak. Disebutkan, para pasien yang datang berobat dari Kabupaten Bireuen juga ada pasien dari dua kabupaten tetangga yang berobat ke sana yakni pasien dari Kabupaten Pidie Jaya dan Kabupaten Bener Meuriah. BLU RSD dr Fauziah Bireuen dalam melayani pasien yang memang membludak, pihak tenaga medis tetap melayaninya dengan pelayanan prima. Namun jika ada yang mengkomplin bahwa pelayanan pasien di Rumah Sakit dr Fauzaiah Bireuen kurang maksimal berarti

belum mempunyai kesabaran untuk menunggu giliran. Menurutnya, setiap pasien yang datang tetap dilayani oleh puluhan dokter umum dan spesialis serta ratusan tenaga medis dengan sarana yang nyaris mencukupi untuk sebuah rumah sakit di Kabupaten sekaligus relatif baik faktor pelayanannya. Sesuai data yang andalas peroleh di BLU RSD Bireuen pada Direktur Rumah Sakit melalui Kepala Bagian Tata Usahanya Mukhlis S Kep, saat ini jumlah dokter yang ada sebanyak 45 orang dengan rincian dokter umum 21 orang, dr spesialis 20 orang dan ditambah dokter gigi 4 orang serta puluhan tenaga

medis dari berbagai ruangan poli yang ada. Dari 20 dokter spesialis yang ada rinciannya masingmasing spesialis bedah 4 orang, spesialis saraf 2 orang, THT 1 orang, anastesi 1 orang, otigyne 3 orang, paru 1 orang, urologi 1 orang, penyakit kulit dan kelamin 1 orang, penyakit dalam 1 orang, mata 1 orang, anak 4 orang. Dengan banyaknya dokter dan ditambah lagi dengan ratusan tenaga medis, maka kita berharap apa yang terjadi beberapa tahun sebelumnya yang tidak tercermin apalagi terpatri dalam jiwa oknum dokter dan petugas medis dalam pelaksanaan tugasnya

mengimplementasi dalam kehidupan sehari-hari. Lebih-lebih terhadap keluarga yang tidak mampu (miskin) yang berobat dengan kartu JKA dan Jamkesmas, harus benarbenar diperhatikan sesuai dengan amanat pemerintah dan tugas mulianya. Dalam rangkaian perkembangan dan pertumbuhan rumah sakit di Kabupaten Bireuen, ternyata pihak Dinas Kesehatan Kabupaten Bireuen yang dipimpin saat ini oleh dr Yurizal serta Direktur Rumah Sakit dr Fauziah dr Mukhtar, Mars kita akui terus berupaya meningkatkan status BLU RSD dr Fsauziah Bireuen dari tipe C ke tipe B. **

andalas/suherman amin

ST STAATUS TUS-Rumah Sakit Umum Bireuen yang tengah diupayakan perubahan status dari tipe C ke B.


SAMBUNGAN

Selasa 3 September 2013

Asrama Haji ke KNIA Hanya 55 Menit .........(Dari Halaman 1) jalan tol. "Hasil kesepakatan bersama melalui jalan umum," ucapnya. Dalam pemberangkatan itu, sambung Hasbul, bus jemaah akan dikawal dengan 2 mobil foredes dan 1 sepeda motor foredes dan kalau dibutuhkan akan digunakan 2 mobil foredes dan 2 sepeda motor foredes, untuk kelancaran di jalan. "Untuk kloter 1 tanggal 10 September nanti jadwal keberangkatan pukul 13.15 WIB. Ada 10 sampai 12 bus pariwisata yang disiapkan oleh pihak Garuda, baik pergi dan pulang," sebutnya. Ditanya mengenai anggaran bus yang digunakan, Hasbul menuturkan kalau hal itu ada pada pihak Garuda, yang sudah termasuk dalam Ongkos Naik Haji (ONH) . "Biayanya sudah termasuk dari ONH dari pihak Garuda. Tapi kalau biaya bus jamaah dari daerah masing-masing ditangani Pemdanya," katanya. Para Calhaj, ujarnya lagi, akan berangkat ke tanah suci dengan menggunakan pesawat Boeing 777 buatan Tahun 2012 dari Perancis yang memuat sebanyak 440 penumpang. "Pesawat nantinya parkir di stand 12 dan bus pengangkut jamaah masuk melalui Cargo, tidak melalui penumpang umum, langsung ke dekat pesawat. Waktu tempuhnya hampir sama dengan pesawat sebelumnya sekitar 8 jam," imbuh Hasbul. Disebutkannya, jadwal keberangkatan dari KNIA ke tanah

suci, kloter 1 sampai 4 take off pukul 13.15 WIB. Kloter 5 sampai 8 berangkat subuh pukul 05.00 WIB, kloter 9 sampai 15 berangkat dari bandara KNIA pukul 23.55 WIB. Sedangkan kloter 16 yang merupakan kloter terakhir belum ditentukan waktunya karena merupakan kloter gabungan. "Kloter 16 asal Sumut jumlah jemaahnya 65 orang, akan digabung dengan daerah lain apakah dari Aceh atau Palembang, jadi belum tau jam berapa berangkatnya. Mengenai waktu keberangkat yang berbeda-beda itu merupakan ketentuan dari Pemerintah Arab Saudi," terang Hasbul menambahkan jumlah jamaah haji Sumut sebanyak 6.544 orang ditambah 75 petugas haji. Sedangkan mengenai paspor dan visa, ujarnya, yang belum selesai tinggal 235 lagi dan diharapkan selesai dalam dua hari ini. "Dalam dua hari ini kita akan mengambilnya ke Jakarta," imbuhnya. Sebelumnya Kakanwil Kemenag Sumut Abd. Rahim menyampaikan, kloter 1 sampai 13 atau Gelombang I dari Embarkasi Medan Bandara Kuala Namu ke Madinah. Kloter 14 sampai 16 atau Gelombang ke II dari Embarkasi Medan Bandara Kuala Namu ke Makkah di Bandara King Abdul Azis. "Masa operasional pemberangkatan 19 hari dan pemulangan 16 hari, gelombang I ada 12 hari dan gelombang II selama 3 hari. Masa Tinggal di Arab Saudi selama 41 hari," jelas Rahim. (YN)

Malaysia Tangkap 2.406 Pendatang Ilegal .........(Dari Halaman 1) instansi lain. "Operasi ini akan berlangsung hingga 31 Desember pada fase pertama. Ini saran Menteri Dalam Negeri Datuk Seri Dr Ahmad Zahid Hamidi untuk melaksanakan satu gerakan operasi terpadu untuk memburu pendatang tanpa izin," kata seorang pejabat kantor imigrasi Putrajaya, Saravasanan Kumar seperti dikutip dari media terbitan Kuala Lumpur, Senin (2/9). "Fokus operasi melibatkan beberapa lokasi ilegal dan rumah bedeng yang didiami warga asing, perladangan dan pusat hiburan." "Kami sudah mengidentifikasi 1.000 majikan yang menggaji pendatang tanpa izin dan akan terus memburu. Operasi ini secara tidak langsung memberi peringatan kepada majikan agar tidak mengambil kelompok ini sehingga PATI semakin membanjiri negara ini," katanya. Saravanan menambahkan, operasi ini menargetkan 500 ribu PATI dan 45 ribu majikan yang menggaji PATI. Majikan yang didapati mengambil PATI akan didakwa berdasar UU AntiPemerdagangan Orang dan Penyelundupan Migran 2007. Menurut Saravanan, sebagian besar PATI yang tertangkap mengaku paspor mereka hilang. Dalam operasi di Nilai dan Klang, petugas menahan 71 PATI dari Indonesia, Nepal, Myanmar dan Bangladesh. Di Shah Alam, petugas menahan 70 PATI dari Indonesia, Myanmar, Bangladesh, Vietnam, India, Thailand dan Sri Lanka. Di Sungai Petani 130 PATI ditahan berasal dari Mynmar (58) Indonesia (45), Bangladesh (16), Nepal (6), Pakistan (4) dan India (1). Di Kuching 105 PATI ditahan dari Indonesia (69), Bangladesh (10), India (8), serta Myanmar, Vietnam, Pakistan masing-masing seorang. Sedangkan operasi di

Melaka menahan 415 PATI dari berbagai negara. Tahanan penuh Operasi besarbesaran itu diperkirakan akan mengakibatkan rumah tahanan imigrasi di seluruh Malaysia penuh sesak oleh PATI. Diperkirakan sekitar 40 ribu PATI saat ini masih ditahan di hampir 20 rumah tahanan sementara sambil menunggu giliran dipulangkan ke negara masing-masing. Wakil Menteri Dalam Negeri Datuk Wan Junaidi Tuanku Jaafar mengatakan PATI dari Myanmar, Indonesia dan Bangladesh paling banyak berada dalam rumah tahanan imigrasi. Operasi yang mulai dilancarkan pada 1 September dinihari itu bakal menyebabkan kesesakan makin parah di rumahrumah tahanan yang selama ini sudah mengalami masalah kepadatan penghuni. "Kita memutuskan pemulangan perlu dilakukan segera dengan proses mendapatkan dokumen mereka sedang dilakukan pihak kedutaan negara masing-masing. Sampai saat ini hanya rumah tahanan imigrasi di Sarawak dan Sabah saja yang bisa dianggap belum sesak," katanya. Sementara itu, Menteri Dalam Negeri Ahmad Zahid Hamidi dikutip oleh surat kabar Star mengatakan bahwa orang-orang yang ditangkap adalah di antara sekitar 8.000 orang yang diperiksa oleh pihak berwenang dalam 40 operasi di seluruh negeri. Razia tersebut dilakukan setelah program amnesti oleh pemerintah Malaysia pada tahun 2011 menunjukkan 1,3 juta orang asing tak dilengkapi dokumentasi tercatat. Para pejabat imigrasi mengatakan bahwa orang-orang itu ditangkap dan akan dideportasi sedangkan para majikan akan menghadapi hukuman denda dan ancaman penjara. (ANT/IN/MA)

Lapar

Beruang Berkeliaran di Jalanan Ditembak .........(Dari Halaman 1) Nakhodka. Menurut laporan pihak kepolisian, beruang tersebut bertindak agresif. "Binatang itu tampak sangat agresfif dan mengancam bahaya bagi warga," ujar warga, seperti dikutip RIA Novosti, Senin (2/9). Beruang yang liar dan disinyalir dalam kondisi lapar terus

memasuki wilayah pemukiman warga. Umumnya mereka tidak ada pilihan lain untuk mencari makan di wilayah pemukiman, karena habitat mereka hancur karena banjir. Polisi sempat menembak mati seekor beruang dalam sebuah insiden. Karena saat itu, beruang mendekati sekumpulan anak-anak yang tengah memetik jamur. (IN/BS/OK/MA)

harian andalas | Hal.

15

Jero :Sekjen ESDM Berencana Cuti Jakarta-andalas Menteri Energi dan Sumber Daya Mineral Jero Wacik mengatakan Sekretaris Jenderal ESDM Waryono Karno berencana mengajukan cuti dalam waktu dekat. "Permohonan cuti biasa," katanya usai menghadiri acara pemanfaatan bahan bakar gas di Mabes TNI Cilangkap, Jakarta Timur, Senin (2/9). Menurut dia, saat ini, Waryono Karno masih beraktivitas di kantor seperti biasa. Beliau tiap hari masuk. Pekan lalu, memang pernah izin dua hari tidak masuk

kerja, karena sakit," tambahnya. Namun demikian, lanjut Jero, jika kemudian Waryono mengajukan cuti panjang, dirinya akan menunjuk pelaksana tugas. Waryono sebenarnya sudah memasuki masa pensiun atau telah memasuki usia 60 tahun pada Januari 2013, namun Jero memperpanjang jabatannya setahun hingga Januari 2014. Pada Jumat (30/8) lalu, Wakil Menteri ESDM Susilo Siswoutomo juga mengatakan bahwa Waryono Karno masuk setiap hari. "Hari (Jumat) ini masuk, kemarin juga masuk," katanya.

Atas permintaan Komisi Pemberantasan Korupsi (KPK), Ditjen Imigrasi Kementerian Hukum dan HAM sudah mencegah Waryono Karno berpergian ke luar negeri selama enam bulan sejak 29 Agustus 2013. Pencegahan dilakukan menyusul temuan KPK atas uang 200.000 dolar AS saat menggeledah ruang kerja Waryono pada pertengahan Agustus lalu. Waryono juga memiliki harta kekayaan yang mencapai Rp41,9 miliar atau delapan kali lipat dari kekayaan Presiden SBY. KPK menduga bukti uang tersebut

terkait kasus suap mantan Kepala Satuan Kerja Khusus Pelaksana Hulu Minyak dan Gas Bumi (SKK Migas) Rudi Rubiandini. Selain Waryono, terkait kasus yang sama, KPK telah mencegah terlebih dahulu tiga pejabat SKK Migas yakni Kepala Divisi Penunjang Operasi Iwan Ratman, Kepala Divisi Komersialisasi Gas Popi Ahmad Nafis dan Kepala Divisi Komersialisasi Minyak dan Kondesat Agoes Sapto Rahardjo. Serta, Presiden Direktur PT Parna Raya Group Artha Meris Simbolon dan Febri Setiadi. (IN/BS/MA)

Diselidiki, Dugaan Fee Proyek Alkes ke Gubsu .........(Dari Halaman 1) dalam kapasitas koordinator Banggar. Kemudian, penyidik menggeledah ruang kerjanya di DPRDSU dan ruangan kerja Kepala Biro Keuangan Pemprovsu, Baharudin Siagian serta ruangan Ketua Fraksi Partai Hanura, untuk mencari bukti. "Ketika beliau kita periksa, tidak membawa data yang kita butuhkan, makanya kita lakukan penggeledahan," jelasnya seraya menuturkan dari penggeledahan

itu, penyidik sudah menyita dokumen dan komputer menyangkut proyek Alkes. Dia juga menegaskan, pihaknya akan terus mendalami dugaan korupsi Alkes yang diduga melibatkan oknum Banggar DPRDSU. "Dalam kasus Alkes, oknum anggota Banggar DPRDSU berinisial ZES masih sebagai saksi. Namun, menyusul penggeledahan disejumlah ruangan ketua fraksi di DPRDSU pada Jumat lalu, ada ditemukan bukti peran beliau dalam menggolkan proyek Alkes di

Pemkab Tobasa," terangnya lagi. Bahkan, Yudha mengatakan, dalam kasus ini, tidak ada keterlibatan partai, hanya oknum anggota DPRDSU yang kebetulan anggota Badan Anggaran (Banggar). "Saya tegaskan, peran partai dalam kasus itu tidak ada. Tapi karena ZES kebetulan anggota partai, orang mengaitkannya sebagai ketua partai," bebernya. Dikatakannya lagi, Ridwan Winata yang menjadi rekanan pengadaan Alkes di 6 kab/Kota

di Sumut, saat pemeriksaan di Tipikor Poldasu, tidak pernah menyebut nama partai. "Ridwan Winata (saat ini ditahan Kejati Lampung, red) saat menjalani pemeriksaan hanya mengatakan nama ZES dan tidak ada disebut partai. Artinya, Partai tidak terlibat dalam kasus ini," tegasnya lagi. Kemudian, sambung Yudha, status ZES sampai saat ini masih saksi. "Sampai saat ini, status ZES masih saksi, tidak tahu kalau nanti, semua tergantung hasil

penyidikan," katanya lagi. Terkait barang bukti yang disita dalam penggeledahan, Yudha mengatakan, sedang dipilah-pilah menyangkut Alkes. Tapi, satu hal yang ditemukan, sambungnya bahwa usulan proyek Alkes di Kab Tobasa dilakukan ZES. Ridwan Winata,kata Yudha memegang proyek Alkes di 6 Kab/Kota, yaitu Tobasa, Samosir, Paluta, Labusel, Sibolga dan Tapteng. Sedangkan di Indonesia 5 provinsi yaitu Sumut, Sumbar, Sumsel, Lampung dan Riau. (THA)

339 Instansi Buka Lowongan CPNS .........(Dari Halaman 1) khusus untuk dokter, tenaga ahli tertentu yang tidak ada di lingkungan PNS, dan seleksi CPNS calon siswa ikatan dinas, seperti Institut Pemerintahan Dalam Negeri (IPDN). Ia menjelas kan, apabila jumlah peserta seleksi K-2 yang memenuhi "passing grade" kurang dari jumlah PNS yang pensiun pada instansi bersangkutan, mereka dialokasikan pada tahun 2013. "Namun, bila jumlah yang memenuhi 'passing grade' lebih besar daripada jumlah PNS yang pensiun, pada tahun 2013 didahulukan yang usianya lebih tua, selebihnya pada tahun 2014," katanya. Pemerintah juga memberikan kesempatan bagi kelompok difabel, putra terbaik dari Papua, serta atlet berprestasi untuk menjadi CPNS. Panitia Seleksi Nasional (Panselnas) CPNS menyiapkan tiga kategori soal tes, yaitu Tipe A (untuk SLTP dan SD), Tipe B (untuk SLTA, D-1, D-2, D-3, atau sarjana muda dan Tipe C (untuk jenjang pendidikan D-4, S-1, S2, dan S3). Penyusunan soal tes kompetensi dasar dilakukan oleh Panselnas dengan dibantu oleh konsorsium perguruan tinggi negeri (PTN), sedangkan soal tes kompetensi bidang disusun oleh instansi pembina masing-masing, misalnya pendidikan oleh Kemendikbud, kesehatan oleh

Kemenkes serta bidang administrasi umum oleh Badan Kepegawaian Nasional. Tak Usulkan Formasi Penerimaan CPNS Dilokasi terpisah, Pemerintah Kota (Pemko) Medan ternyata tidak mengusulkan formasi penerimaan Calon Pengawai Negeri Sipil dari pelamar umum kepada pemerintah pusat untuk penerimaan CPNS tahun 2013 ini. Pasalnya, dari hasil Analisis Jabatan (Anjab), jumlah PNS di Pemko Medan saat ini masih cukup. "Anjab tahun 2013 ini baru selesai kita kerjakan, hasilnya jumlah PNS di Pemko Medan masih cukup sampai ini, makanya kita tidak mengusulkan formasi penerimaan CPNS tahun 2013 ini," kata Kepala Badan Kepegawaian Daerah (BKD) Kota Medan Affan Siregar saat dihubungi andalas di Medan, Senin (2/9). Menurut Affan, jumlah PNS di jajaran Pemko Medan termasuk guru sampai saat ini lebih kurang 18.500 orang. Setelah dihitung berdasarkan Anjab dan kebutuhan di masing-masing Satuan Kerja Perangkat Daerah (SKPD), jumlah PNS tersebut sudah cukup paling tidak sampai akhir tahun 2013. "Jika dilihat kebutuhan pegawai di Pemko Medan, jumlah PNS saat ini (lebih kurang 18.500, red) sudah cukup, hanya pendistribusianya yang perlu dibenahi sehingga kebutuhan pegawai di setiap SKPD merata

sesuai kebutuhan," ujarnya seraya mengakui pihaknya saat ini tengah membenahi pendistribusian PNS tersebut. Ditanya terkait tenaga honorer baik kategori satu (K1) maupun K2, Affan mengaku telah menyerahkan datanya kepada Badan Kepegawaian Nasinal (BKN) dan masuk dalam database tenaga honorer. Untuk tenaga honorer K1 jumlahnya lebih kurang 143 orang sedangkan K2 lebih kurang 950 orang. "Data honorer K1 telah ditetapkan BKN dan Kementerian Pendayagunaan Aparatur Negara dan Reformasi Birokrasi (Kemen PAN-RB) lebih kurang 143 orang, pengangkatan mereka menjadi CPNS tinggal menunggu keputusan pemerintah pusat," jelasnya. Sedangkan untuk pengangkatan tenaga honorer K2 lebih kurang 950 orang menjadi CPNS, lanjut Affan, akan dilakukan seleksi, sebagaimana diatur dalam PP Nomor 43 tahun 2017 tentang Perubahan Atas PP Nomor 48 tahun 2005 tentang Pengangkatan Tenaga Honorer Menjadi CPNS. "Saya tidak tahu pasti kapan pelaksanaan seleksi CPNS dari tenaga honorer K2, tapi isunya akan dilakukan Oktober 2013 ini. Tim seleksi nantinya juga berasal dari pusat, pemerintah daerah termasuk Pemko Medan hanya memfasilitasi," tandasnya. Seleksi Bebas Pegawai Titipan Sementara itu di Jakarta,

Menteri Pendayagunaan Aparatur Negara dan Reformasi Birokrasi Azwar Abubakar menjamin pelaksanaan seleksi CPNS tahun 2013 bebas dari kongkalikong calo CPNS. "Titipan tidak ada lagi. Tahun lalu juga tidak ada. Coba sebutkan siapa yang bisa menitipkan tahun lalu, akan saya bayar Rp1 miliar," kata Azwar Abubakar di Jakarta, Senin. Pihaknya menyatakan sangat serius untuk berupaya menghapus imej bahwa dalam penerimaan PNS banyak terjadi praktik KKN. Untuk itu, dalam penyelenggaraan seleksi CPNS tahun ini, Kementerian PAN RB menggandeng sejumlah instansi di antaranya Polri, Badan Inteljen Negara (BIN), Lembaga Sandi Negara (Lemsaneg), Badan Pengkajian dan Penerapan Teknologi (BPPT) serta koalisi LSM. Lemsaneg berperan untuk mengenkripsi soal-soal tes CPNS agar tidak terjadi kebocoran jawaban. Dia menyatakan dalam prosedur seleksi CPNS, bank soal dienkripsi sedemikian rupa oleh Lemsaneg. Kemudian setelah pelaksanaan tes, hasil tes langsung dibawa ke BPPT untuk dinilai. "Jadi tidak ada 'titipan' lagi," ucapnya, menegaskan. Dia menambahkan bila ada oknum PNS yang terbukti melakukan kecurangan, maka pihaknya tidak akan segan-segan untuk memberikan sanksi berupa pemecatan. Pada 2013, pemerintah akan menyediakan 65 ribu

formasi CPNS di kementerian/ lembaga dan pemerintah daerah. "Kalau tahun lalu 13 ribuan, tahun ini 65 ribu untuk pelamar umum," tuturnya. Sementara untuk tenaga honorer kategori dua, akan disediakan sebanyak 200 ribu formasi. Untuk seleksi CPNS dari pelamar umum dengan sistem lembar jawaban komputer (LJK), penetapan formasi, pengumuman penerimaan, pendaftaran pelamar, dan seleksi administrasi akan dilakukan 1-28 September. Pelaksanaan ujian Tes Kompetensi Dasar (TKD) akan dilangsungkan pada 3 November, pelaksanaan Tes Kompetensi Bidang (TKB) pada 27 November sampai 13 Desember, dan pengumuman hasil seleksi minggu keempat November sampai minggu pertama Desember (bagi instansi yang hanya melaksanakan TKD) dan minggu ketiga Desember (bagi instansi yang melaksanakan TKB). Sementara seleksi CPNS dari pelamar umum dengan sistem computer assisted test (CAT), keputusan penetapan formasi, pengumuman penerimaan, pendaftaran pelamar dan seleksi administrasi akan dilakukan pada 1-28 September. Pelaksanaan ujian TKD pada 29 September sampai November, pengumuman TKD hasil CAT pada November, pelaksanaan TKB November dan pengumuman kelulusan CPNS pada November sampai minggu kedua Desember.(ANT/BEN/IN/MA)

1.154 Desa di Sumut Belum Nikmati Listrik .........(Dari Halaman 1) Gubsu menambahkan, krisis listrik saat ini tentu tak bisa lepas dari sejumlah proyek pembangkit di Sumut yang tak kunjung rampung dan beroperasi. Sebagai Kepala Daerah, Gubsu mengakui sudah melakukan sejumlah langkah untuk mendorong terselesaikannya masalah listrik di provinsi ini. Berkali-kali Gubsu melobby dan mendorong Pemerintah Pusat sebagai pemegang kebijakan kelistrikan dan energi untuk bertindak cepat. "Izin lokasi Asahan III pernah

terbengkalai sekian tahun, namun alhamdulillah dengan masukan dari berbagai pihak di masa kepemimpinan saya izinnya akhirnya keluar. Walau hingga sekarang Asahan III belum ada perkembangan signifikan," ujar Gubsu. Pemberian surat izin lokasi pembangunan Pembangkit Listrik Tenaga Air (PLTA) Asahan III ditandatangani oleh Gatot Pujo Nugroho saat masih Plt Gubsu pada 17 Februari 2012 lalu. Tak cuma Asahan III, pembangunan PLTU Pangkalan Susu dengan kapasitas 2x200 MW

juga sudah molor dari jadwal pertengahan tahun 2013. Saat bertemu Dewan Energi Nasional (DEN) Jumat (30/8) pekan lalu, tegas-tegas Gubsu meminta PLN bergerak cepat. Namun PLN juga mengungkapkan sejumlah hambatan yang memang berat mereka hadapi. Misalnya, PLN mengungkapkan saat ini PLTU Pangkalan Susu tidak juga kunjung operasional karena ada masalah sosial yang mereka hadapi dilapangan. Masyarakat di 3 desa dari 2 kecamatan di Kabupaten Langkat hingga hari ini masih tetap

bersikeras menuntut ganti rugi di areal pembangunan transmisi. Akibatnya tower-tower yang membentang dari Pangkalan Susu hinga ke Binjai sepanjang lebih kurang 70 kilometer tak kunjung terkoneksi, alhasil listrik pun tak bisa nyeterum. Padahal jika masalah sosial ini selesai, maka listrik 2 x 200 MW dari PLTU Pangkalan Susu sudah bisa mengatasi krisis byarpet saat ini. "Saat bertemu DEN, curhat teman-teman PLN, kalaupun selesai PLTU Pangkalan Susu, listrik belum bisa juga langsung dialirkan ke masyarakat karena

pembangunan jaringan transmisi di beberapa kecamatan di Kabupaten Langkat masih terkendala pembebasan lahan"ujar Gubsu yang berharap masyarakat di 3 desa di Kabupaten Langkat bisa bekerjasama untuk kepentingan luas. Gubsu berharap kehadiran MKI Sumatera Utara yang dipimpin anggota DPD RI Parlindungan Purba dapat menjadi partner pemerintah mengatasi berbagai persoalan listrik di Sumut, termasuk memberikan pengertian kepada masyarakat di Kabupaten Langkat . (*)

Cair, Penerima BLSM Rame-rame ke Kantor Pos Medan .........(Dari Halaman 1) "Syaratnya hanya KPS sebagai bukti penerima manfaat BLSM, lalu, KTP dan kartu keluarga. Tapi itu pun sering kurang lengkap. Khususnya Kartu Keluarga sehingga menghambat proses,"jelasnya. Pantauan wartawan di Kantor Pos Besar Medan, masyarakat penerima BLSM pun berdatangan untuk mencairkan dana kompensasi dari pemerintah tersebut. Bahkan mereka sudah lanjut

usia, ada yang datang dengan didampingi keluarganya. Sementara itu di Bali, meskipun disebutkan data sudah perbaikan, nyatanya 98 orang yang sudah meninggal dunia di Kabupaten Jembrana, masih terdaftar sebagai penerima Bantuan Langsung Sementara Masyarakat (BLSM) tahap II. "Soal nama-nama penerima BLSM, kami hanya menerima data dari pusat. Tugas kantor pos hanya membagikan dananya saja," kata Kepala Kantor Pos

Negara, Sugianto, Senin (2/9) Selain 98 orang yang sudah meninggal dunia, nama-nama penerima BLSM sebanyak 10.953 orang, juga tidak berubah atau sama dengan pencairan tahap pertama lalu. Terkait dengan 98 orang yang sudah meninggal dunia, Sugianto mengaku, dalam pencairan tahap pertama lalu, pihaknya sudah mengusulkan agar penerima tersebut diganti. "Mungkin penggantiannya perlu proses. Saat ini kami bayarkan sesuai dengan daftar

yang kami terima," ujarnya. Menurutnya, selain Kantor Pos Negara yang melayani pencairan BLSM untuk Kecamatan Jembrana dan Negara, Kantor Pos Melaya, Mendoyo, Gilimanuk dan Pekutatan juga melayani untuk warga di wilayah tersebut. Sementara Kepala Dinas Sosial Dan Tenaga Kerja Jembrana, Ketut Wiaspada yang dihubungi mengaku masih di Denpasar. Sebelumnya ia mengatakan, pihaknya sudah menugaskan

staf, untuk memantau perbaikan data penerima BLSM, agar tidak muncul protes dari masyarakat seperti pencairan tahap pertama lalu. Namun, pantauan di lapangan, masih ada warga tidak mampu yang tidak masuk daftar penerima BLSM tahap II, seperti diungkapkan Ketut Narta salah seorang warga Kelurahan Dauhwaru. Ia mengatakan, ada salah seorang tangganya yang kurang mampu dan lumpuh, namun tidak menerima BLSM. (POE/BS/MA)

Selu di B


HARIAN

andalas L U

G

A

S

D A

N

C

E

R

D A

S

Selasa, 3 September 2013 | No: 2672/Tahun VII | Website: www.harianandalas.com | Harga Eceran Rp2.000; Langganan+ongkos kirim Rp75.000; Luar Kota: Rp2.500

Caleg DPR RI Iskandar ST dan sejumlah Caleg Partai Nasdem lainnya dibadikan bersama sejumlah pengurus Kelenteng Cikong Tien,Jalan Gagak Hitam,Minggu (1/9) malam. (Andalas/Siong)

Sembahyang Pho To

CALEG NASDEM & KELENTENG CIKONG TIEN

SALURKAN RIBUAN PAKET SEMBAKO SEJUMLAH Caleg (Calon Legislatif) etnis Tionghoa dari Partai Nasional Demokrat (Nasdem), Minggu (1/9) bersama Kelenteng Cikong Tien melaksanakan kegiatan bakti sosial berupa pembagian sembako kepada keluarga kurang mampu.Bakti sosial tersebut dalam rangka memperingati bulan sembahyang arwah leluhur yaitu bulan ke-tujuh (Jit Gwe Pua) atau sembahyang Pho To. Secara simbolis,sembako tersebut dibagikan oleh Caleg DPR RI nomor urut 2, Iskandar, ST, Caleg Provinsi Sumut Anderson King JR nomor urut 5, Caleg Kota Medan Abun Chandra Winata, SSi nomor urut 2 dan Pengurus Kelenteng Cikong Tien, Jordan Hui. Adapun sembako yang dibagikan sebanyak 5000 paket yang dikemas dalam kantongan plastik. Selain itu warga juga menerima beras sebanyak 10 kg dan mie instan. Iskandar ST dalam sambutannya mengatakan, bantuan paket sembako itu sebagai wujud kepedulian sosial kepada sesama terutama warga kurang mampu. ”Pene-

rima sembako adalah warga kurang mampu dari berbagai etnis dan Kecamatan yang sebelum telah diberikan kupon oleh pihak panitia. Semoga sembako ini bisa memberikan manfaat bagi sesama,” kata Caleg daerah pemilihan Medan, Deli Serdang, Serdang Bedagai (Sergei) dan Tebing Tinggi di halaman Kelenteng Cikong Tien, Jalan Gagak Hitam Medan. Kirim Bekal Sementara itu, Pengurus Kelenteng Cikong Tien, Jordan Hui mengatakan, sembahyang leluhur adalah suatu tradisi yang bertujuan untuk mengirimkan sejumlah bekal terhadap arwah leluhur yang telah meninggal dunia maupun kepada arwah yang kurang beruntung. "Agar mereka tidak serba kekurangan di alam sana, maka kepada arwah leluhur dikirimkan bekal yang dipercayai sama seperti kebutuhan manusia di kehidupan dunia,” jelasnmya. Selain itu sebut Jordan Hui, pemberian bekal tersebut agar arwah para leluhur bisa terlahir kembali dengan nasib yang lebih baik lagi melalui ritual pelimpahan

jasa termasuk arwah yang kurang beruntung bisa pulang ke tempat yang semestinya. Kegiatan ini juga dihadiri, Anggota DPRD Sumut, Brilian Moktar, SE dan sejumlah Pemuka Masyarakat etnis Tionghoa diantaranya, Eddy Chu, Darwin, Ahui, Batak, Werli, Ahuat, Angho, Bettik, Alex Kong dan Ayin. ”Melalui sembahyang Pho To semoga arwah yang kurang beruntung bisa terlahir kembali menjadi makhluk-makhluk yang berguna,” ungkapnya. Dikatakannya, persembahan makanan, pakaian, sampai uang pun dikirimkan. Caranya dengan mengirim replika barang-barang tersebut dan kemudian membakarnya. “Hal yang paling manusiawi dalam pelaksanaan ritual sembahyang leluhur ini adalah sebagai tanda bakti seorang anak terhadap orang tua atau nenek moyangnya. Karena dalam agama, selalu mengajarkan untuk berbakti terhadap orang tua " Sembahyang leluhur adalah tanda bakti terhadap orang tua pada saat dia telah meninggal," tandasnya.(SIONG)

Dewa Ci Kong sedang melaksanakan prosesi pemberkahan kepada warga.

Salah seorang umat sedang menyampaikan permasalahannya kepada Dewa Ci Kong sedang merasuki tubuh pengurus Kelenteng Jordan Hui.

Ratusan umat Khonghucu tampak antusias mengikuti upacara sembahyang leluhur yang setiap tahun dilaksanakan Keleneteng Cikong Tien. .

Sejumlah sesaji buah-buahan dan kue dipersiapkan dalam perayaan sembahyang Pho To yang digelar Kelenteng Cikong Tien,Jalan Gagak Hitam,Minggu (1/ 9) malam.


Bhinneka

17

Hal. Selasa, 3 September 2013

Perhimpunan Marga Lie Gelar Sembahyang Leluhur Medan-andalas Keluarga Besar Perhimpunan Marga Lie Sumatera Utara (Sumut), Minggu (1/9) menggelar acara tradisi tahunan, yaitu bakti puja/doa berkah Zhong Yuan atau sembahyang Pho To untuk arwah leluhur yang telah meninggal dunia, Dewa Langit dan Bumi serta Tuhan Yang Maha Esa dengan mempersembahkan beraneka macam sesaji dan uang emas dari kertas dan lainnya. Bertempat di kantor sekretariat Perhimpunan Marga Lie, Jalan Burjamhal No.7, 8, 9 Medan seluruh pengurus dan anggota

Marga Lie seperti: Penasehat Marga Lie, Irwanto Lie, Wakil Ketua dr Juli Jamnasi Sp Onk Pad, Sekretaris Williem Hasli dan

Peringatan Hardikda di Aceh Timur

Guru Berprestasi Terima Penghargaan Aceh Timur-andalas Peringatan ke-54 Hari Pendidikan Daerah (Hardikda) tahun 2013 di Lapangan Titi Baro, Kecamatan Idi Rayeuk, Kabupaten Aceh Timur, Senin (2/8) diwarnai penyerahan pengharagaan kepada guru berprestasi, kepala sekolah dan pengawas berprestasi. Penghargaan diserahkan oleh Bupati Aceh Timur Hasballah M Thaib alias Rocky yang bertindak sebagai Inspektur Upacara (Irup) Hardikda. Upacara Hardikda yang dimulai pukul 09.00 WIB itu dihadiri ribuan pelajar dari berbagai tingkatan, dan mahasiswa dari sejumlah perguruan tinggi (PT) di Aceh Timur. Juga hadir Ketua PGRI Aceh Timur H Agussalim SH, MH, Dandim 0104 Aceh Timur, Kabag Ops Polres Aceh Timur, Kajari Idi, ketua dan jajaran DPRK Aceh Timur, dan Ketua KNPI Aceh Timur. Dalam sambutannya, Bupati Aceh Timur Hasballah M Thaib mengatakan, kemajuan pendidikan di Aceh secara umum masih membutuhkan perhatian semua. Hal tersebut ditandai dengan rendahnya peringkat pendidikan Aceh. “Merosotnya pendidikan di Aceh adalah akibat belum meratanya guru di Aceh hingga ke kawasan pedalaman, sehingga jajaran dinas pendidikan khususnya di Aceh Timur harus segera mewujudkan pemerataan guru hingga ke seluruh daerah,” kata bupati. Bupati Aceh Timur mengatakan, 20 persen APBA ditambah lagi dengan dana APBN diharapkan mampu mendongkrak mutu pendidikan di Aceh. Pada tahun ini, komposisi distribusi anggaran pendidikan telah diarahkan pada upaya peningkatan mutu guru, kepala sekolah, pengawas sekolah dan tenaga kependidikan lainnya. “Segala program yang mengarah pada peningkatan mutu pendidikan telah dan akan terus dilakukan pemerintah. Ini semua sebagai komitmen pemerintah dalam memajukan pendidikan Aceh yang islami sesuai dengan kaidah dan syariat Islam (SI),” kata Hasballah M Thaib. Hardikda 2013 di Aceh Timur berlangsung meriah. Usai upacara Hardikda yang digelar pagi, dilanjutkan dengan berbagai lomba seperti tarik tambang antarsekolah se Aceh Timur. Kemudian dilanjutkan dengan pawai karnaval adat Budaya Aceh yang dipusatkan di halaman Pendopo Idi Rayeuk pukul 14:00 Wib. Kemudian malam hari dilanjutkan dengan jamuan makan malam jajaran Pemkab Aceh Timur bersama 50 guru yang bertugas di daerah terpencil. (Mad)

BUPATI Aceh Timur Hasballah M Thaib atau Rocky menyerahkan penghargaan kepada guru, kepala sekolah dan pengawas berprestasi, usai Upacara Hardikda Aceh Timur di Lapangan Titi Baro, Kecamatan Idi Rayeuk, Senin (2/9).

Bendahara, Eddy Lie SH. Turut hadir Anggota DPRD Sumut, Brilian Moktar SE, Tokoh Masyarakat Tionghoa, Teh Kia Tjoh dan tamu lainnya. Hasil pantauan andalas dalam kegiatan ini seluruh pengurs dan anggota Perhimpunan Marga Lie tampak antusias mengikuti prosesi sembahyang Pho Tho yang menggambarkan pengungkapan rasa terimakasih (bakti) dan syukur kepada leluhur mereka dan para dewa atas jasa dan budi mereka selama ini. Penasehat Marga Lie, Irwanto Lie dalam sambutannya berharap, Perhimpunan Marga Lie ke depannya bisa melahirkan generasi muda guna meneruskan perayaan tradisi Tionghoa, khususnya upacara sembahyang Pho Tho. “Saya berharap dalam kepengurusan yang baru terbentuk Perhimpunan Marga Lie kedepannya bisa lebih maju lagi.Pengurus yang lama harus ikut bekejasama dan mendukung kepengurusan yang baru,”harap Irwanto Lie. Sementara itu Anggota DPRD Sumut,Brilian Moktar SH mengatakan,dirinya merasa bangga melihat keberadaan perhimpunan marga etnis Tionghoa yang

tersebar di Kota Medan karena bisa menjalin silaturahmi antar sesama marga dan etnis Tionghoa lainnya. “Selama menjadi anggota Dewan jika terjadi masalah apalagi antar etnis Tionghoa, kepala saya sedikit pusing menghadapinya.Jika terjadi masalah bukan benar atau salah lagi yang dikedepankan,tapi kamu de-

kingnya siapa,aku dekingnya siapa, kamu punya uang berapa, saya punya uang berapa.Ini permasalahan yang kerap terjadi di kalangan kita etnis Tionghoa.Untuk itu saya selalu melibatkan tokoh-tokoh marga etnis Tionghoa untuk menyelesaikan permasalahan ,”kata Brilian Moktar. Dalam sambutannya, Brilian Moktar berharap, ke depannya

keberadaan Perhimpunan Marga Lie bisa saling membantu khususnya bagi marga Lie yang merupakan prioritas. Selanjutnya perhimpunan tersebut juga bisa membatu etnis Tionghoa lainnya dan seluruh masyarakat Indonesia, baik di Kota Medan maupun di Sumatera Utara. Sementara Wakil Ketua Marga Lie dr Julijamnasi mengatakan,

kegiatan upacara sembahyang Pho To ini diselenggarakan sebagai wujud rasa bakti kepada leluhur sekaligus silaturahmi antarsesama marga Lie. “Kita samasama marga Lie yang merupakan satu keluarga besar, pada bulan Agustus lalu telah dilakukan musyawarah untuk pemilihan kepengurusan yang baru,” ungkap Juli Jamnasi. (Siong)

SEMBAHYANG-Sejumlah pengurus dan Anggota Marga Lie melaksanakan upacara sembahyang kepada Tuhan yang Maha Esa pada perayaan Pho To di kantor sekretariat Perhimpunan Marga Lie,Jalan Burjamhal, Medan, Minggu (1/9). andalas/siong

Kodam I/BB Lanjutkan Bedah Kampung Medan-andalas Asisten Teritorial (Aster) Kasdam I Bukit Barisan (BB) Kolonel Kav Bambang Supardi SIP, MM mengatakan, intensitas kegiatan pembinaan teritorial Kodam I/BB akhir-akhir ini semakin meningkat, khususnya kegiatan non program seperti kegiatan Bedah Kampung yang dicanangkan oleh Pangdam I/Bukit Barisan Mayjen TNI Baharuddin Siagian. Hal itu diungkapkan Aster saat menjadi inspektur upacara (Irup) pada upacara bendera di Lapangan Upacara Makodam I/ BB, Jalan Gatot Subroto Km 7,5 Medan, Senin (2/9). Menurut Aster, kegiatan bedah kampung telah digelar di

Kampung Nelayan, Desa Rugemuk, Kecamatan Pantai Labu, Kabupaten Deli Serdang barubaru ini. Sasaran kegiatan antara lain rehab rumah tidak layak huni sebanyak 93 unit, rehab musala 1 unit, rehab gedung belajar Pendidikan Anak Usia Dini (PAUD) 1 unit, pembuatan gapura 1 unit, pembuatan pos kamling 1 unit, rehab Tempat Pelelangan Ikan (TPI) 1 unit, pembuatan fasilitas mandi cuci kakus (MCK) 1 unit, pembuatan pagar perkuburan dan pengerasan jalan komplek Kampung Nelayan. “Bedah kampung dapat diselesaikan dalam waktu seminggu saja. Selain bedah kampong, juga ada bakti social berupa pemberian bantuan 2000 paket sembako

kepada penduduk yang bermukim di sekitar Kecamatan Pantai Labu,” kata Aster . Pada waktu yang bersamaan, tambahnya, pembagian 2000 paket sembako juga dilaksanakan di Kecamatan Raya Kabupaten Simalungun, pembagian 20 unit laptop kepada mahasiswa dan pelajar. Kegiatan itu digelar bersamaan dengan acara penerimaan hibah eks kantor Pemkab Simalungun yang diserahkan oleh Bupati Simalungun kepada Pangdam I/Bukit Barisan dan disaksikan Kepala Staf Angkatan Darat pada 24 Agustus lalu. Aster Kasdam I/BB juga menjelaskan, Pangdam I/BB telah menginstruksikan agar kegiatan bedah kampung dilaksanakan se-

cara berkelanjutan, dengan sasaran kegiatan diprioritaskan di kawasan kumuh pemukiman nelayan pesisir pantai dan akan direalisasikan dalam waktu dekat ini. Pada September ini, tambah Aster, akan dilaksanakan kegiatan lanjutan program Toba Go Green pada 13-14 September 2013 di Kecamatan Ajibata Kabupaten Toba Samosir. Program ini melibatkan seluruh elemen masyarakat, stakeholder, pemerintah daerah dan perguruan tinggi. “Dalam program Toba Go Green itu, Universitas Sumatera Utara (USU) akan mengerahkan sebanyak 900 mahasiswa, dan Universitas HKBP Nommensen sebanyak 240 mahasiswa,” tambah Bambang Supardi.

Selain Toba Go Green, katanya, pada tanggal 19 September 2013 juga akan dilaksanakan bakti sosial kesehatan masyarakat secara gratis, kerjasama antara Kodam I/BB dengan Majelis Jemaat Chapel Oikumene Kampus USU serta para relawan medis dari Rumah Sakit Asan Korea Selatan. Bakti kesehatan akan dilaksanakan di Lapangan Gaperta Medan, dengan target sebanyak 2000 pasien. Pada bulan yang sama, juga akan dilaksanakan bakti TNI Terpadu di wilayah Kodim Tanah Karo serta sosialisasi penanaman pohon bekerja sama dengan PT Pertamina dan pembangunan RTLH bekerja sama dengan Kemenpora. (REL)

BI Serahkan Bantuan Buku ke LSM SPDK Sumut Medan-andalas Bank Indonesia (BI) menyerahkan bantuan 194 judul buku ke Taman Bacaan Lembaga Swadaya Masyarakat (LSM) Sarjana Pendamping Desa/Kelurahan (SPDK) Sumut, di Perumahan Griya Martubung, Jalan Sentosa Raya Blok IV Kelurahan Besar Kecamatan Medan Labuhan, Senin (2/8). Bantuan buku diserahkan langsung Kepala Unit Kantor Perwakilan BI Wilayah IX Sumut-Aceh Basri didampingi Humas Syamsir Alamsyah kepada Ketua LSM SPDK Sumut Ir Badia Tampubolan. Basri mengatakan, sumbangan buku ini merupakan Program Sosial Bank Indonesia (PSBI) yang

dilakuan setiap tahun. Tujuan bantuan buku ini, katanya, untuk mencerdaskan bangsa yang pada gilirannya akan meningkatkan perekonomian masyarakat. “Sebanyak 194 judul buku yang disumbangkan ke LSM SPDK Sumut rata-rata setiap judul buku sebanyak 4 eksamplar yang diperkirakan bernilai Rp 15 juta,” kata Basri. Diharapkan pengelola Taman Bacaan LSM SPDK Sumut dapat memanfaatkan buku itu meningkatkan minat baca siswa ataupun masyarakat umum. Dengan demikian wawasan mereka semakin meningkat. Ketua LSM SPDK Sumut Badia Tampubolon menyampaikan

terimakasihnya kepada BI yang telah berusaha mencerdaskan bangsa melalui lembaga yang dipimpinnya. Dikatakannya, dengan bantuan buku dari BI itu dapat meningkatkan minat baca masyarakat sehingga dapat mengetahui informas di segala bidang terutama tentang ilmu pengetahuan dan teknologi informasi. Disebutkan, taman bacaan yang dikelolanya masih membutuhkan banyak tambahan buku, mobiler, perangkat teknologi informatika (TI) dan perangkat lainnya. “Kami berharap, pihak lain juga membantu taman bacaan yang kami kelola iniagar upaya mencerdaskan bangsa dapat kita capai,” ucap Badia. (DP)

BANTUAN BUKU-Kepala Kepala Unit Kantor Perwakilan BI Wilayah IX Sumut-Aceh Basri didampingi Humas BI Syamsir Alam saat memberikan bantuan buku secara simbolis kepada Badia Tampubolon di Taman Bacaan LSM SPDKP Sumut, kemarin. andalas/desrin


Bursa Iklan

18

Hal. Selasa, 3 September 2013


Bursa Iklan

19

Hal. Selasa, 3 September 2013


BURSA MOBIL ANDALAS

DAIHATSU TAFT BADAK Pick-Up(4X4),Thn'81,BaruBuatDariMiniBus,Blm PernhKerja,Hitam, BodySangatMlus,Mesin Sehat,Hrg53Jt/NEGO.Hub:081361523586.

ISUZU PANTHER Hi-Grade

PHANTER TOURING

Thn’1996,Wrna Biru, Lengkap,Hrga Rp.65 Jt/Nego. Hub : 0812 6579 404

Thn '05, Wrna Coklat, Kondisi Sehat Terawat, BK Pjng, AC,PW,CL,PS,RT, Hrga 160JT/Nego, Hub 0821 1087 1604

DAIHATSUXENIA

GRAND MAX BLIND VAN

Thn'06, Wrna Silver,AC,Tape. Hub: 0812 6065 9150 0819 200 0885

Thn’2012,AC,Tape, DP 35jt NEGO, Angs. 3.423.000 x 21, Kond.99% OK. Hub: 0812 8890 0127 / 0812 7585 1178

Selasa, 3 September 2013|Hal.20

ISUZU ELF PS 120 HD ( NKR 71 ), thn '05 wrn putih,Plat BL,Dump Truck, Kondisi Bagus. hub: 061-76387288,085210002788

ROCKY INDEPENDENT

DAIHATSU TAFT ROCKY

THN 1997, W. Abu-abu met. Hub 0852 6189 4982 , 0821 6743 4179

Thn 1995, Kondisi Baik,W. Hitam Metalik, 4x4 , AC,Tape, A/N Sendiri, Hrg Rp 79 jt / Nego. Hp 0821 6104 9001 (Lokasi Medan)

DAIHATSU TARUNA

DAIHATSU HILiNE PICK UP

Thn '99 Akhir, Wrna Biru Met, BK Pnjg Asli Medan, PW, CL, Sound Sistem, Hrga 83JT/Nego Hub.0821 60 146 136

Tahun 93. Hub : 0813 9695 8271.

DAIHATSU TAFT RANGER

DAIHATSU TERIOS TX

DAIHATSU XENIA XI VVTI

KIA CARNIVAL

KIATRAVELLO

Thn 1991, Warna Silver,AC, RT, Mp3, VR, Ban Cangkul Kondisi 95%, Buka Harga 73Jt Nego, Hub 081316878888

WrnaHitam,Thn’09,Mulus,1Tangan,AC,Tape,KM 19, Hrga165Jt/Nego,TP.KhususPemakai, Hub: 081260298424-085261087709

OVERKREDIT,Thn'08,silver, TVDVD,CamMundur,FL) modelsporty, BalikDP 60Jt (/Nego,SisaAngs32x2,65jt, Hub : 0819 7318 9222 / 0896 9041 5882

B, AT, Wrna Hijau Kombinasi, Thn '00, Hrga 59Jt, Kondisi Sehat, Hub 061-69994398 / 0813 6174 6298

Thn 2007,Wrn Silver, AC,Hrga Rp 95 Jt NEGO. Hub : 0811 614 778 - 0823 6823 4507.

KIASEDONA

KIA PICANTO

KIAVISTO

KIA ( K2700)

KIA CARNIVAL Diesel

NEWPICANTO

HONDAODDYSSEYABSOLUTE

Thn ’03, Wrna Abu-Abu Met, Mulus, Nama Lngsng, Pintu Tgh sliding door, Hrga 85Jt/Nego, Hub 0853 7377 6211

W. Biru, Thn 2005, AC/ PW/ CL/ RT/ VR, mulus, siap pakai, Harga Nego. Hub : 0813 7019 2255

DIJUALTahun 2001,Manual, Wrn Biru Met,Pajak Panjang,Mobil Sehat & Mulus Hub: 0813 9736 7521 - 0852 1090 5642

Dijual, Pick up, Thn' 2007, Bak Plat Bunga, warna putih, tanggan 1 dari baru. Hub : 061-76387288 / 085210002788

Thn'01,Wrna Hitam,Matic, Kondisi Siap Pakai,Harga 60 Jt/Nego. Hub : 0813 9770 3303 / 0852 6273 2859

OVERKREDT,Thn2012, MT,W. Putih,BK,Jok Kulit,Balik DP 25 Jt, Sisa 41 Bln x3,5Jt,AllRisk4Thn. Hub:085296433096.

Thn 2008, W. Silver Met,AT, 2.4cc, Pajak Panjang,mulusdanterawat,jokkulit,Harga Rp.295jt/Nego.Hub:081361000257

HONDA JAZZ IDSi Thn'04,W.Hitam,Manual,Kond.MobilOriginal, SngtTerawat,BanBaru, Lengkap, SatuNama DariBaru,PajakBln10, Rp110jt/NEGO BK AsliMedan,(TP) Hub:085370036486

HONDA ACCORD

HONDA ACCORD PRESTIGE

HONDAGENIO

HONDAGENIO

HONDA ACCORD CIELLO

HONDA JAZZ TYPE S

HONDA JAZZ IDSI

Thn'84,Wrn Hitam, TV, DVD, SOUND, VR, BR, AC, PW, PS, Harga NEGO.Hub : 0813 6158 5711

Thn’88,Wrn Hitam VR/BR, AC, DVD, Power Steering,BK Medan Asli, Mulus,Hrga NEGO. Hub: 0813 7748 8088

MT, Thn ’94, Wrna Merah Maroon, Kondisi Mulus, Terawat, Hrga 62JT/Nego, Hub 0812 639 213

Thn '94, Wrna Hitam, MT, AC,PW,CL,RT, Kondisi Terawat, Hrga 58JT/Nego, Hub : 0853 7225 7425

Thn'97 A/T,BK Pnjg, W.Hijau,Mesin Sehat,Tinggal Pakai,Hrg 75 Jt/ NEGO. Hub : 0812 6345 185 )

MT, Thn ’08, Wrna Silver Stone, Hrga 162JT/Nego, Hub 0852 9678 2287

AT, Thn '07, Wrna Hitam, Tgn 1 Dr Bru, Hrga Nego, Hub 0811 631 315

HONDA ACCORD PRESTIGE Thn' 89/90, Wrn Merah Maroon, AC, PW, PS, manual, TAPE CD, pajak STNK panjang, harga 35 jt/nego, Hub : 0812 8216 4046 / 061-7881 790***

AT , Wrna Hitam , Thn’01 , Jok Kulit, TV , Kondisi Mulus , Pjk Pnjg , Harga Nego . Hub : 0812 631 7712 , 061- 7702 8958

MITSUBISHI BARU

MITSUBISHICOLTDIESEL 120 PS

MITSUBISHI190PSTRONTON

MITSUBISHIFUSODUMPTRUK8DC9

MITSUBISHIPAJEROSPORT

MITSUBISHI100PS

DiscountKandasL300,T120,FUSO,Colt Diesel,Mirage,OutLander,PajeroPlusHadiah. HubSYARI082162867195,BBPIN:23860F7C

Thn'93, Bak Besi/Pasir,Pendek,Kondisi bagus Siap Pakai, Harga 51 Jt / NEGO. Hub : 0853 7303 4444.

Bodi Set, Thn’94 Akhir,Hrga Rp.138 Jt/ Nego. Hub : JL.Perwira II No.79 Krakatau Ujung Hp.0852 9792 0163

Rangka 53,Thn'98,Roda 6,Hrga NEGO, Hub : 0853 6227 2997/ 77003262

Thn 2011,Wrn Hitam, Kondisi Bagus,Siap Pakai,Full Original,Harga NEGO. Hub : 0852 6126 1889.

Roda6,Thn’2005,PajakPanjang,HargaRp 142jt/NEGO,Dijamin85%Bagus,DanBody BelumPernahDiCat.Hub:081397172819

MERCY C180 MTTHN '97

MERCY C240

WrnaSmaragdBlack,BodyKitWald,PerEibach, VelgBrabusMonoVOri18Inch,SoundSQ,Khusus Peminat, Hrga92JT/Nego, Hub08126469392

DIJUALMobil ,Tahun 2002, Wrna Hitam,A/ T,BKAsli Medan. Hub : 0812 6066 0036

MERCY S320 Elegance A/T Thn'00,W.Silver Blue, KM 25rb,Body/ Interior Msih bersih/Original, Pjk 1 Thnan, Mobil Simpanan, Pemakai Serius Hub Lgsng 0852 6044 3696 Jual Cpt H Nego

Thn'1995,HrgaRp.68Jt/Nego. Hub:0853 6134 7086 / 0877 6610 4246

MITSUBISHI L200

HONDA JAZZ V-TECH

Thn' 06, harga Rp.139 jt/nego, tangan 1, sangat terawat, cash/credit, PT.Bluebird, Jl. Kapt Muslim No.92. Hub : 081397186861 / 081513038130

Thn 2008, warna hitam, pjk bulan 8, kondisi mulus, terawat, BU, siap pakai, serius hub: 085370159011

MITSUBISHI ECL DIESEL

MITSUBISHI FUSO Dump Truck

MITSUBISHIKUDAGRANDIA2002

Tahun'97, DumptTruck. Hub : 0812 6578 979

190 PS Thn 1997,Warna Orange. Hub : 0812 6002 4312.

Wrn Hitam,1Tangan,AC/RT/PS/PW, Hrg : 108 jt ( NEGO ) Hub: 0823 6156 6858.

DUMPT TRUCK FUSO Thn1995/ENGKEL, 1995/ENGKEL,Satu SatuTangan Tangan Thn Dari Baru,Siap Jalan. Hub : 0821Dari Baru,Siap Jalan. 6161 2288. Hub : 0821 6161 2288 )

HONDA CRV

MERCY C180

MERCY SLK

MERCY C240 Elegance A/T

SUZUKI BALENO NEXT-G

ESCUDO CAPSUL

SUZUKI SIDE KICk

SUZUKIGRANDVITARAJLX

SUZUKIGRANDVITARAJLX(MT),

SUZUKI ESCUDO JLX

Thn '10, Tgn Pertama, Plat Tunggal, Pjk Bru Smbng, KM 3000, Cat Original, Hrga 825jtNego,Hub085381233333

DIJUAL Mobil, Tahun 2002, Wrna Hitam,Velg 19",KM 37.xxx,Mobil Simpanan. Hub : 0813 9703 1000

Thn’2005, Wrna Hitam Metalic,Pajak Hidup,AC,TV, Audio JVC 1 Set, Mulus, Ex. Cwek, Hrga Rp.98 Jt/ Nego. Hub : 0823 6009 0194

Thn'01, W. Hitam, AC/ PW/ RT/ CL, siap pakai, Harga Rp. 99,5jt. Hub : 0821 6643 9344 / 0813 2228 2441

thn'96,wrn hitam,AC,Tape,Velg racing, ban Radial. hub: 0812 6590 0956

Thn’2009, Wrn Silver, Manual, Tngan Prtama,Ex.Dokter, Hrga Rp 185jt / NEGO. Hub :0811 616 601 / 0853 72592166

Thn'07,Wrna Silver,AC/PW/CL/CD Player/ Pajak Des 2013,Pemilik Langsung,Hrga 160 Jt/Nego. Hub : 0813 7041 2654

Thn'96,Wrna Ungu,Coklat, PS, PW, CL, Alarm,DVD,Sound System,AC,VR,BR, BKAsli Medan. Hub: 0813 9611 8045

SUZUKI PICK UP

SUZUKI AERIO DX

SUZUKI KATANA GX

SUZUKINEWGRANDVITARA2.4AT

SUZUKIKATANA

SUZUKI ESTEEM

SUZUKI GRAND VITARA

SUZUKI GRAND VITARA

SUZUKI GRAND VITARA JLX

DIJUALThn2011,AC,CD,BumperDepan Belakang,BakBelakangLapis,Plat-KM 5000,JarangPakai,BukanU/Angkot Barang,PeminatSerius.Hub:085280108585.

Thn 2002,Wrn Hitam,Plat Medan 3 Angka,Kondisi Sehat,Harga: Rp 80 jt (NEGO).Hub:0812 6931 1001 (HENDRA)

Thn '00, Wrna Biru Met, 4x4, Kondisi Mulus, Hrga 85JT/Nego, Hub 0821 6324 9899

PROMO , Rangka 2012,Wrna Gray, Harga OTR Rp.362,8 Jt (DISCOUNT), Hub : DEALER RESMI SUZUKI Hp. 0852 7009 6456

Thn'1995,Perspiral Asli Jepang, 4x4 Original Kaleng,Mobil Gaul,Khusus Cari Mobil Bagus Sudah Modifikasi, Peminat Serius. Hub : 0821 6161 2288

SUZUKI ESTEEM,Thn'94,Wrn Biru,Kondisi Bagus, Baru Ganti Ban Dunlop,Harga 36,5 Jt / NEGO. Hub : 0853 7076 3719

TYPE JLX,Thn 2006, A/T,Wrn Hitam, AC, PW,CL,PS,RT,Kondisi Mulus, Harga 162 Jt/NEGO. Hub : 0811 634 364.

Thn'93,W.Abu2,PS,PW,EM,CL,ALARM, DVD,TV,Sound,VelgTeardrop,Built-Up, Jok/DoortrimMbtech,BKMdn(Maret2014), TinggalPakai.Hub:082167898181.

thn'07, W. Hitam, AC /PW /CL / RT / VR. Hub : 6189 4982 / 0821 6743 4179

SUZUKI GRAND VITARA JLX 2.0

TRUK HINO

AT,Thn'07,WrnaHtm,Aks.Style:Roofrack,Rooflamp, Bullbar,GrilJeep,BanBsrBngaKasar,VelgDC,Tv, JokKulit,DeflectaEGR,HrgaNego,Hub0811631315

Thn '94, Kndisi Sht, & Jln, Hrga 200jt Nego, HINO Thn '91, Kndisi Sht, Bak Besi, 150jt Nego, Surat Kondisi Hdp, Posisi Truk di SiantarHub085381233333

Lexus LS-400 Sedan, 1995, Matic, Wrna Biru Met, Sun Roof, Elec Seat, Orisinil, Hub. : 0812 632 2020

AVANZA THN’2004

TOYOTA INNOVA Type G

TOYOTAAVANZA

Wrna Hijau Met,M/T, Jok Kulit,AC Dingin,Mulus, Harga Rp 110jt NEGO. Hub: 0812 6060 3946

M/T,Bensin,Thn’2010, Wrna Hitam,Kondisi Mulus,HargaNEGO, TanganPertama. Hub : 0812 8166 9300 / 0853 5815 2000

Thn’2010Akhir, Pemakaian 2011,Wrn Abu” Met,Original,KM 1000, Hub: 0813 7526 4322, Mobil di Kapten Muslim No.28

TOYOTAFORTUNER TYPE G

TOYOTA KIJANG LX

TOYOTA FORTUNER

TOYOTA HARDTOP

TOYOTA HARDTOP Diesel 84 (4x4)

TOYOTA CAMRY

TOYOTA STARLET

TOYOTA COROLLA

TOYOTA YARIS

Diesel, MT, Thn ’08, Wrna Hitam, Ban Cangkul, Kondisi Sehat, Pjk Pjng, Hrga Nego,Hub08116002547

Thn’2003,Wrna Hitam, Jok Tiga Baris, CL, PW,PS,Plat Medan, Hrga Rp.90 Jt/ Nego. Hub : 081 165 8277/0813 9799 1300

TypeG, WarnaPutih, Diesel,Manual,Tahun 2011Akhir, PakaiSendiri, Lengkap,Harga NEGO. Hub:081370099251

Thn'83,Merah,Tape, AC,Ban Baru,Velg 31,Pjk Panjang,Kondisi Bagus,Siap Pakai, Hub:Jl SETIAJADI NO 21 KARAKATAU.

W.Merah,Lengkap,PS,Cakram,AC,TVDisc,CLock,VR,BR,KondisiMesinSgtMulusDanTerawat, HrgaNego,PemakaiSeriusHub:085260443696

2.4G,MT,WrnaGold,Thn'04,1Tangan,BK MedanAsli,KondisiMulus,Terawat,Hrga 160JT/NEGOHub081362266800

Thn'88,WrnaMerahMaron,Interior-ExteriorOriginal, AC,DVD,MP3,TV,PW,CL,RemoteHrga38JT/Nego Tipis,Hub.082370060019MaafTP(PeminatSerius)

thn'78,original, AC, CD, Pajak panjang, merah met, sangat mulus,mesin terawat. hub: 0819 34200 299/ 0819 6079 765

Type S, AT, Wrna Biru, Thn '06, Kondisi Mobil Rapi dan Sehat, Hrga 110JT Cash & Kredit, Hub 0811 602 595

TOYOTAYARISTYPEE,A/T

TOYOTAFORTUNER TYPE G

TOYOTAYARISTYPEE

HARTOP

TOYOTA KIJANG KRISTA

TOYOTAAVANZA

TOYOTA INNOVA TYPE G

TOYOTAFORTUNER

HARTOP DIESEL

THN '11, WRNA MERAH, KONDISI MULUS SPT BARU, KM MSH RENDAH, HRGA 162 JT/NEGO, HUB 0852 9666 5046

Thn 2008,Bensin, Matic,Wrn Abu" Met,Ex.Dokter,Hrga Rp 270jt / NEGO. Hub: 0823 6837 1837 / 0819 605 1052

Thn 2010, Matic, Wrn Merah, Mulus, Ex.Dokter,Hrga Rp 150jt / NEGO. Hp: 0823 6837 1837 / 0819 605 1052

Thn'82,DIESEL ASLI,V COBRA, Ban Savero 33 Extrem,AC Dingin,Pajak Panjang, Siap Pakai. Hub : 0856 6533 700

Bensin, Wrna Biru, Thn '00, Kondisi Sehat, Hrga 120Jt/Nego, Hub 77 Mobil 0811 645 660 / 0812 600 5957

Type S, Wrna Hitam, Thn '08, Hrga 135Jt/ Nego, Hub 77 Mobil 0811 645 660 / 0812 600 5957

2.0,Manual,Wrna Hitam,Thn'2009, Kondisi Ok,Asuransi All Risk,Dan TLO S/D 2014,HargaNEGO. Hub:082163124446

DIJUAL ,Solar 2.5,Wrna Hitam, Thn'08, New Model,Type G,Plat Mdn Asli, Mbl Cantik,KM 61.000, Dan Siap Pakai. Hub : 0813 6149 8977

Thn'83,Asli,Tangan Ke Dua Dari Baru, Wrn Biru,Ban 35 Mudzila, Velg, Challenger,AC Dingin, Tape,PS.Hub : 0813 6217 0000 / 0852 6477 0000

TOYOTATWINCAM Wrna Biru, Tahun '88. Kondisi Mulus, Radio Tape, Velg Racing. No. Pol. D 1875 CJ. Hrga 40Jt/ Nego. Hub 0813 1933 1777

TOYOTAYARIS

TOYOTAKIJANGLGX

OverKredit,Thn'11, WrnaHitam,Tgn Pertama,Cicilan40X4,3Jt, RaybenVCool,TapeAvixLyrSnth. Hub:08126001944

Thn ’03, Wrna Kuning Silver Met, Bensin, 1.8 cc, Pajak Masih Panjang Bulan Feb 2014, Hrga Rp.137 Jt. Hub : 0813 1488 8573

TOYOTA RUSH TYPE G

TOYOTA ALPHARD

TOYOTA LIMO

TOYOTAKIJANGLGX

TOYOTAHILUX

TOYOTA CORONA GL 1.6

Tahun 2011, Wrn Silver,Over Kredit Rp 80 Jt/NEGO, Kondisi Bagus. Hub : 0852 6171 1174.

Type G, Thn '09, Wrna Biru Tua, AT, Kondisi Mulus, Hrga 630JT/ NEGO, Hub 061- 7777 9199

Thn’05,Bensin,WrnPutih, PajakPanjang,Mesin Mentah(Baru), AC,AudioLengkap,HrgRp75jg/ NEGO. Hub:081265565919/085270600382

Solar,Thn’01,WrnaHtmMet,KndisiSht, DIJUAL/OVERKREDITKmbliDP32JtAngs 24x4.070.000,SdhTrmskBiayaBlkNama, Hub 081265346333/ 082364289777

Diesel,Thn’00, Wrna Hijau, Met,Double Cabin, Double Gerdang,AC,Tape Aktif, Turbo,Mesin Sehat,Hrga 145 Jt/Nego. Hub: 0813 7560 0037

Thn ’84, W.Merah Mulus, Dijual Cepat BU, Rp 18jt/Nego, Hub. 0853 6078 6080

TOYOTA AVANZA

TOYOTASTARLETKAPSUL

TOYOTAKIJANGKRISTA

TOYOTA COROLLA XLi ALL NEW

TOYOTAALTIS

TOYOTAAVANZA

TYPE G, Wrna Hitam, Pjk Pnjg, Kondisi Mulus, KM ±35rb, AC,CL,RT,PW,PS, Hrga 152Jt/ Nego Hub 0852 7776 3285

Wrna Abu2 Metalik, Tahun ’91 1000CC, AC,PS,Velg Racing, Tv,Mp3,Bk Medan Asli, Mulus & Terawat, hub 085275539223

Diesel, Wrna Hitam Met, Thn ’03, Milik Pribadi, Hrga 165Jt, Hub 0815 3313 9191 / 0819 3421 9191

DIJUAL Over Kredit , Tahun 2000,Wrna Abu-Abu Metalik. Hub : 0812 6505 9452

Thn’02,SilverMet,BKAsliMdn, Manual,VR,Full Sound,Hrg135JtNEGO. Hub:JLSYAILENDRA N034, Hp:082370271616.(PEMILIKLGSG)

Thn’2010,Wrna Hitam,Harga NEGO, KM 47rb. Hub : 0812 6588 199 / 0813 6176 9939(TP).

TOYOTA AVANZA DIJUAL Wrna Silver,Thn’10, 1300cc,Plat B,Hrga Rp.130 Jt. Hub : 0813 4769 1001

TOYOTA DYNA 2011 - 05 / Sudah Ada Model Box Aluminium, Kondisi Siap Pakai, Harga Nego, Hub 0852 1345 8008


Turn static files into dynamic content formats.

Create a flipbook
Issuu converts static files into: digital portfolios, online yearbooks, online catalogs, digital photo albums and more. Sign up and create your flipbook.