Epaper andalas edisi senin 1 september 2014

Page 1

HARIAN

andalas L U G A S

D A N

C E R D A S

Senin, 1 September 2014 | No: 2950/Tahun VIII | E-Mail:andalas.redaksi@gmail.com | Harga Eceran Rp2.500; Langganan+ongkos kirim Rp90.000; Luar Kota: Rp3.000

Jenazah Hendri Korban MH 17 Tiba di Medan

PERAMPOK BERSENPI BERAKSI

RP2 MILIAR RAIB DI MEDAN FAIR

Medan-andalas Jenazah Hendri alias Lim Cun Chien (26), warga Jalan Garuda yang merupakan salah seorang penumpang pesawat Malaysia Airline MH 17, yang hancur akibat kena tembakan roket di Ukraina, akhirnya tiba di Medan, Minggu (31/8) sekira pukul 17.00 WIB. Informasi yang dirangkum di Rumah Duka Medan Murni, Jalan Williem Iskandar, menyebutkan, jenazah Hendri diangkut

Medan-andalas Menjelang serah-terima jabatan Kapolda Sumatera Utara (Sumut), Kota Medan diwarnai dengan aksi pencurian berskala besar. Setelah kasus perampokan Bank Muamalat, kali ini mobil Daihatsu Luxio Hitam BK 1170 JT berisikan uang Rp2 miliar milik PT SSI yang parkir di lantai satu Plaza Medan Fair, raib digasak kawanan perampok, Minggu (31/8) sekira pukul 14.00 WIB.

• LANJUT KE HAL. 15

THE REDS PERTAHANKAN REKOR

• LANJUT KE HAL. 15

• LANJUT KE HAL. 15

Mantan Pejabat Poldasu Ditangkap

GASAK TOTTENHAM 3-0

LIVERPOOL menuai kemenangan besar dari Tottenham Hotspurs tiga gol tanpa balas di kandang Spurs dalam lanjutan kompetisi Liga Primer Inggris pekan ketiga, Minggu (31/8) malam. Sementara itu, Leicester City kontra Arsenal berakhir imbang 1-1. Ini merupakan kemenangan besar ketiga berturut-turut yang dicatat Liverpool atas Tottenham Hotspurs. Ujung tombak Italia, Mario Balotelli, yang baru

Informasi yang dirangkum wartawan koran ini menyebutkan, kawanan perampok diduga berjumlah empat orang membawa kabur uang Rp2 miliar milik perusahaan yang bergerak di bidang jasa pengisian uang ke mesin Anjungan Tunai Mandiri (ATM) Bank Rakyat Indonesia (BRI). Menurut Hamdin, Sopir PT SSI

Kalbar-andalas Dua orang oknum anggota Polri ditangkap kepolisian Kuching Malaysia karena terkait kasus narkoba. Mereka yakni AKBP Id, mantan pejabat di Poldasu yang kini bertugas di Polda Kalbar serta Bripka MP, anggota Polsek Entikong Polres Sanggau. Kapolda Kalbar Brigjen Arief Sulistyanto menjelaskan awal mula peristiwa ini terjadi. Sabti (29/8) sekira pukul 15.15 WIB waktu Kuching Malaysia. Polisi Narkotika PDRM diketahui telah mengamankan dua WNI di Kuching. Tindakan

Medan-andalas Hari ini, Senin (1/9), Kelompok Terbang (Kloter) 1 embarkasi Medan berangkat dari KNIA menuju Bandara King Abdul Aziz Jeddah. Kloter 1 berasal dari Medan yang berjumlah 335 Calon Jemaah haji (Calhaj) ditambah 5 petugas, rencananya akan dilepas Gubsu Gatot Pujo Nugroho dan Komisi VIII DPR RI. "Rencananya hari ini, proses pemberangkatan kloter 1dari Asrama Haji Medan

(Ahmed) dimulai pukul 09.00 WIB dilepas oleh Gubsu dan Komisi 8 DPR RI. Berangkat dari KNIA ke Jeddah pukul 14.00 WIB," kata Sekretaris Panitia Penyelenggara Ibadah Haji (PPIH) Embarkasi Medan Hasful Husnain, Minggu (31/8) di Ahmed. Namun, proses kedatangan kloter 1 di Ahmed menimbulkan kemacetan mobil pengantar Calhaj yang terpaksa harus antri di aula

Kapolda Kalbar Brigjen Arief Sulistyanto

• LANJUT KE HAL. 15

• LANJUT KE HAL. 15

• LANJUT KE HAL. 15 Beberapa komentar Florence Sihombing yang diposting di media sosial.

JK: BBM Harus Naik Surabaya-andalas Wakil Presiden Terpilih Jusuf Kalla (JK) menegaskan, dirinya dan Jokowi kemungkinan besar akan menaikan harga bahan bakar minyak (BBM) di awal masa pemerintahannya. "Menaikkan BBM itulah pilihan yang harus kita buat," tegas JK di Surabaya, Minggu (31/8). JK beralasan anggaran subsidi yang digunakan untuk BBM, harus dialihkan ke hal lain. Menurutnya penggunaan subsidi BBM saat ini justru dimanfaatkan oleh

Dikecam, Mahasiswi S-2 Asal Medan Ditahan foto-foto: andalas | hs poetra

Calon Jem aah Haji mem asuki Asram a Haji, Minggu (31/8). Hari ini, Senin (1/9), calhaj Jemaah memasuki Asrama yang tergabung dalam kloter 1 embarkasi Medan berangkat dari KNIA menuju Bandara King Abdul Aziz Jeddah.

• LANJUT KE HAL. 15

Jogja-andalas Nama Florence Sihombing (26) mendadak menjadi perhatian di dunia maya setelah mengunggah perkataan berisi umpatan terhadap Kota Jogja di akun media sosial Path pribadinya soal insiden anteran di SPBU Lempuyangan. Florence saat ini ditahan di ruang tahanan Direktorat Kriminal Khusus (direktorat) Polda DIY ini ternyata

berasal dari Medan, Sumatera Utara Florence berada di Jogja untuk melanjutkan studinya. Ia kini tercatat sebagai seorang mahasiswi yang menempuh pendidikan di Universitas Gadjah Mada (UGM) Fakultas Pascasarjana (S-2) Ilmu Kenotariatan. Bukannya menjaga sikap saat berada di kota • LANJUT KE HAL. 15

RELAWAN JOKOWI-JK BUKAN RELAWAN SEWAAN

Unik Tapi Nyata

Pilot Meninggal di Pesawat PILOT pesawat Garuda Indonesia GA 4819, Kapten Ramdanto meninggal dunia saat pesawat masih terbang dan berada di udara. Beruntung Kopilot • LANJUT KE HAL. 15

“Relawan Sewaan, Ada Pucuk Baru Datang” Kemenangan Jokowi-JK pada pemilihan presiden dan wakil presiden 9 Juli 2014 lalu bukan semata-mata karena perjuangan tim kampanye maupun struktur partai pendukung, melainkan berkat dukungan para relawan yang sangat luar biasa.

"TIM Kampanye Pemenangan Jokowi-JK sangat menyadari betul bahwa kemenangan Jokowi-JK merupakan hasil perjuangan para relawan di garis depan," kata Sekretaris Tim Kampanye Pemenangan Jokowi-JK Sumut Iskandar ST dalam acara Syukuran Relawan Bara JP Sumut di Jalan Kartini, Medan, Sabtu (30/8). Menurut Iskandar, Barisan Relawan Jokowi Presiden (Bara JP) Sumatera Utara merupakan salah satu kelompok relawan yang sangat luar biasa aktivitasnya dalam memperjuangan kemenangan Jokowi-JK pada pilpres lalu di Sumut. "Di mimbar ini, izinkan saya mewakili tim kampanye mengucapkan terima kasih kepada Bara JP Sumut. Bara JP adalah barisan relawan sejati karena hari ini sejumlah pengurusnya dari Nias, Aceh, Tapteng, dan lainnya juga ikut hadir. Mereka ke mari dengan ongkos sendiri dan sungguh luar • LANJUT KE HAL. 15

foto-foto: andalas | siong

Ketua Bara JP Sumut,Dra Murni Huber didampingi Ketua Bara JP Indonesia, Sihol Manulang memotong nasi tumpeng pada kegiatan syukuran relawan Bara JP Sumut di Jalan Kartini Medan, Sabtu (30/8).

Sekret aris Tim Kampan y e Jokowi-JK Sumut, Iskandar ST ,memberikan kat a sambut an ST,memberikan kata sambutan disela-sela syukuran relawan Bara JP Sumut.


Senin JK: BBM HARUS NAIK............................. • DARI HALAMAN. 1 kalangan menengah keatas. "Mau ada bensin murah untuk yang punya mobil apa mau bikin saluran air untuk desa, bikin jalan dan infrastruktur di desa. Saya kira itu lebih baik dibanding mensubsidi orang yang mampu. Itu lah yang harus dipahami, seperti itu tidak perlu lagi kita impor beras, impor gula. Nanti kita yang ekspor," jelasnya. Sebelumnya JK mengatakan kepastian apakah harga BBM akan dinaikan atau tidak, akan diputuskan setelah 20 Oktober. Selain itu, ia pun mengatakan sudah lelah berdebat apakah mengapa harga BBM harus dinaikan. "Nanti setelah 20 oktober. Saya sudah capek bicara terus debat terus," tandasnya Dilokasi terpisah, Partai Nasional Demokrat (NasDem) mendukung kebijakan Presiden terpilih Joko Widodo untuk menaikkan harga bahan bakar minyak (BBM) bersubsidi. "Apa saja kebijakan yang diangap tepat, apalagi Presiden terpilih Jokowi sudah mengatakan siap dengan kebijakannya jika tidak populer," kata Ketua Umum NasDem usai Muktamar Partai Kebangkitan Bangsa (PKB) di Surabaya, Minggu (31/8). Hadir sebagai tamu undangan dalam Muktamar PKB, Paloh mengungkapkan, kebijakan tak populer yang akan diambil Jokowi itu merupakan modal besar bagi pemerintahan baru. "Oh pasti (NasDem mendukung), bagaimana kita kita tidak memberikan dukungan, itu salah besar," ujarnya. Seperti diketahui, Jokowi mewacanakan untuk menaikkan harga

Jusuf Kalla BBM. Bahkan dia meminta agar penaikan harga BBM dilakukan oleh pemerintahan SBY Sementara itu, Pengamat Lembaga Ilmu Pengetahuan Indonesia (LIPI) Ikrar Nusa Bhakti merasa yakin presiden terpilih Joko Widodo (Jokowi) percaya diri dalam memutuskan kebijakan kenaikan harga Bahan Bakar Minyak (BBM). "Saya yakin berani Jokowi mengambil kebijakan ini," kata Ikrar di Jakarta. Meskipun, kata Ikrar, nanti masyarakat akan melakukan demonstrasi secara tajam tapi apabila diimbangi dengan kebijakan-kebijakan yang juga pro rakyat pasti kemarahan publik pun akan mengecil. Menurut dia, kenaikan harga BBM ini paling tidak dilakukan awal-awal pemerintahan JokowiJK yakni sekitar bulan MaretApril. Namun, kalau memang sudah terpaksa sekali karena pemerintah hanya memasok sekitar 46 juta kiloliter untuk sampai November ini, mau tidak mau. "Jadi akhir tahun ya kenapa enggak, ya beraniin saja," ucap dia. Ia melanjutkan, jadi lagi-lagi BBM bukan komoditas politik, biarlah BBM piur sebagai komoditas ekonomi yang tentu ada dampak politiknya.(IN/BS/MA)

THE REDS PERTAHANKAN REKOR... • DARI HALAMAN. 1 direkrut dari Milan, tampil cukup mengesankan kendati tak mencetak gol dalam kemenangan besar Liverpool yang ketiga kalinya dari Tottenham Hotspurs. Musim lalu, Liverpool yang diperkuat Luis Suarez menghantam Spurs 5-0 di laga tandang di White Hart Lane, dan 4-0 di Anfield dalam pertandingan kandang. Kemenangan ini merupakan penanda yang indah buat Brendan Rodgers untuk merayakan pertandingan ke-100 nya sebagai manajer Liverpool, dan kekalahan pertama Spurs di bawah pelatih baru Mauricio Pochettino. Dalam laga itu, Mario Balotelli masih menyia-nyiakan sejumlah peluang emas dalam pertandingan perdananya untuk The Reds, namun gol sepertinya cuma soal

waktu saja buat Liverpool. Raheem Sterling membawa Liverpool unggul di menit ke delapan lewat tendangan ke tiang jauh. Kapten Steven Gerard mengeksekusi penalti menit ke 49 dengan sempurna. Dan akhirnya Alberto Moreno menembus kesalahannya dalam kekalahan lawan Manchester City dengan gol di menit ke 60, yang membuat Liverpool unggul 3-0. Kiper Hugo Lloris melakukan sejumlah penyelamatan gemilang, yang membatasi keunggulan Liverpool tak lebih dari tiga gol. Sementara itu Aston Villa naik ke posisi ketiga dengan nilai tujuh, setelah mengalahkan Hull di Villa Park, 2-1. Liga Primer pekan ketiga menyisakan pertandingan Arsenal melawan Leicester di Stadion King Power, kandang tim yang baru promosi itu.(IN/BC/MA)

RP2 MILIAR RAIB DI MEDAN FAIR.. • DARI HALAMAN. 1 yang diwawancarai wartawan mengakui sebelum masuk ke dalam (Plaza Medan Fair) pintu mobil dalam keadaan terkunci. "Sebelum masuk saya memastikan semua pintu mobil dalam keadaan telah terkunci," ujarnya. Dijelaskannya , sebelum ke Plaza Medan Fair mereka terlebih dahulu mengisi uang ke mesin ATM yang berada di Supermarket Ramayana di Jalan SM. Raja, Medan. "Kami tadi habis dari Ramayana Jalan SM. Raja, usai dari Ramayana kami langsung ke Medan Fair untuk mengisi uang ke ATM BRI," ujarnya. Selain itu, Chandra yang bertugas sebagai Staf Restok dikonfirmasi wartawan, engan memberikan komentar terkait pencurian tersebut."Gak tau saya, ini pun lagi pening," aku Chandra. Ditempat terpisah, Edo, seorang petugas parking yang saat itu sedang bertugas di area parkir mengatakan pelaku sebanyak empat orang berbadan tegap diduga oknum aparat keamanan. "Saya kira mereka anggota (aparat keamanan), makanya saya tidak curiga sama sekali terus saya biarkan saja mereka pergi, karna

saya lihat mereka mengunakan senpi laras panjang bang," ungkap Edo. Pihak korban pun selanjutnya melaporkan peristwa ini ke Polsek Medan Baru. Atas kejadian ini, petugas tim Identifikasi Polresta Medan turun ke lokasi untuk melakukan penyelidikan. Sementara Kasat Reskrim Polresta Medan Kompol Wahyu Bram saat ditemui sejumlah wartawa enggan memberikan komentar. Bahkan Wahyu Bram belum bisa merincinkan detail kasus ini dan menyarankan wartawan untuk menjauh."Sana-sana kalian, saya lagi pusing," ujarnya. Sedangkan Kapolsek Medan Baru Kompol Nazrun Pasaribu dan juga Kanit Reskrim Polsek Medan Baru Iptu Alexcander Piliang yang hendak dikonfirmasi terkesan memilih menghidar dan bungkam. Polisi masih menyelidiki kasus pencurian ini. Informasi teranyarnya, sekira pukul 23. 40 WIB polisi yang melakukan pengejaran berhasil menemukan mobil Daihatsu Luxio Hitam BK 1170 JT yang disebut-sebut PT SSI (Swadarma Sarana Informatika) di kawasan Sei Selayang sekira pukul 23.30 WIB dalam kondisi menyala, dan komplotan perampoknya tidak berada di lokasi (kabur).(ACO/HER)

PILOT MENINGGAL DI PESAWAT.... • DARI HALAMAN. 1 berhasil mendaratkan pesawat dengan selamat. Distrik Manager Garuda Indonesia Rinaldi mengatakan, pesawat Garuda Indonesia dengan nomor penerbangan GA 4819, berangkat dari Bandar Internasional Lombok menuju Bandara Sultan Salahudin, Bima, NTB, Minggu (31/8) sekira pukul 14.55 Wita. Sekitar 15 menit sebelum mendarat, Kopilot Stenly memberitahukan bahwa kapten pilot mengalami sesak napas. Pemberitahuan itu sekaligus meminta izin untuk pendaratan dengan satu pilot. "Sejak sebelum berangkat, pilot telah mengeluh merasa kurang sehat. Untuk penyebab pasti pilot meninggal, saya belum bisa me-

SAMBUNGAN 15 Senior PPP Kumpul Bahas SDA harian andalas | Hal.

1 September 2014

mastikan masih harus mencek lagi," ujarnya, Minggu (31/8). Begitu mendarat, jenazah Kapten Ramdanto segera dibawa ke Klinik Sari Farma, Kota Bima. Hasil pemeriksaan sementara diduga pilot Garuda Indonesia itu mendapat serangan jantung. Informasi yang diperoleh Ramdanto sebelumnya dikabarkan sakit setelah terbang 40 menit. Menara kontrol mendapat informasi kapten pilot itu sakit, lalu salah seorang dokter yang ada di antara penumpang memberikan pertolongan pertama dan nasihat medis. Kopilot Stanley mendaratkan pesawat berpenumpang 70 orang itu Bandara Sultan Salahuddin. Keputusan tersebut diambil sekitar 15 menit ketika pesawat akan mendarat. Setelah mendarat, pilot dinyatakan telah meninggal.(IN/BS/MA)

Jakarta-andalas Sejumlah politikus senior PPP berkumpul di rumah mantan Wakil Presiden Hamzah Haz, Minggu (31/8) pagi. Pertemuan tersebut untuk membahas perbaikan partai setelah Ketua Umum PPP Suryadhama Ali dinilai gagal memimpin partai berlambang ka'bah itu. Anggota Majelis Syariah PPP, Muhammmad Rodja mengatakan pertemuan tersebut untuk meminta pendapat dan saran pada Hamzah Haz yang pernah menjabat sebagai Ketua Umum PPP. "Pertemuan ini hanya sekedar silaturahmi, kami kepada Pak

Hamzah, karena beliau (Hamzah Haz) kan mantan Ketum (PPP). Kami menyadari partai harus segera diperbaiki betapa pun ini karena aset bangsa, milik umat, dan yang harus didaya gunakan semaksimal mungkin untuk kepentingan bangsa," katanya di Patra Kuningan, Jakarta Selatan, Minggu (31/8). Rodja melanjutkan, selain itu politikus yang hadir dalam pertemuan di rumah Hamzah Haz berharap Muktamar PPP segera dilakukan, mengingat hasil Musyawarah Kerja Nasional (Mukernas) di Bogor memumutuskan Muktamar harus dilakukaan seusai

pemilu presiden. "Mukernas kemarin hanya memutuskan 1 bulan setelah Pilpres Muktamar. Mereka (pengurus) tidak bentuk panitia muktamarnya," katanya. Dengan begitu, ia mengingatkan pada pengurus partai segera membentuk panitia Muktamar. Sebab keputusan Mukernas adalah keputusan resmi dari partai. "Sehigga bisa ada perubahan keadaan partai (menjadi lebih baik)," ujarnya. Muhammad Rodja yang juga sebagai Ketua Forum Penyelamat PPP mendesak pengurus partai

segera melakukan Muktamar pada Bulan Septermber 2014 ini. Sebab, Mukernas di Bogor memutuskan Muktamar dilakukan sebulan setelah pemilihan presiden. "Sekarang kita serahkan kepada DPW yang punya mandat untuk mendesak DPP segera membentuk panitia muktamar. Sehingga bisa ada perubahan keadaan partai," katanya. Hal senada juga disampaikan Ubaidilala Murod selaku Anggota Majelis Pertimbangan Partai PPP. Menurut Murad, Hamzah Haz sejalan dengan pikiran mereka untuk segera ada perbaikan partai. "Jadi Pak Hamzah pada dasarnya

sejalan dengan kami untuk segera ada perbaikan partai pada bulan September ini juga dengan melalui saluransaluran konstitusi," tandasnya. Informnasi yang diperoleh menyebutkan pertemuan tersebut juga membahas kesalahan yang dilakukan SDA sekaligus pelengserannya sebagai Ketum PPP. Sekadar diketahui SDA resmi ditetapkan sebagai tersangka korupsi penyelenggaraan ibadah haji oleh KPK. Diduga, ada upaya penyalahgunaan wewenang dalam kapasitas SDA sebagai menteri agama terkait pengadaan proyek tersebut. (IN/BS/VI/MA)

JENAZAH HENDRI KORBAN MH 17 TIBA DI MEDAN............................................................................. • DARI HALAMAN. 1 menggunakan pesawat Malaysia Airlines dengan nomor MH-0864 dan tiba di Bandara Internasional Kuala Namu, Kabupaten Deli Serdang, sekira pukul 15.00 WIB. Amei (26), seorang kerabat korban mengatakan membenarkan jenazah Hendri sudah di sampai di Medan. "Begitu sampai ,Jenazah

Hendri langsung disemayamkan di Rumah Duka Medan Murni Jalan Willem Iskandar Medan, dan Senin akan di perabukan di Tie Cang Tien, Tanjung Morawa pukul 11.00 WIB,"ujar Amei. Pantauan wartawan di lokasi Rumah Duka, ratusan sanak saudara korban berdatangan dan memberi penghormatan terakhir, selain itu Duta Besar Belanda juga

datang ke rumah duka dan memberikan penghormatan terakhir untuk jenazah Hendri. Hendri merupakan putra pertama dari pasangan Ng Sian Seng (53) dan Tan Ai In (46). Almarhum yang meninggalkan dua adik perempuannya yaitu Angeline (25) dan Chrystine (19). Sekadar diketahui, Hendri yang berlibur di Belanda, saat itu

rencananya ingin kembali ke Medan. Dari negeri "Kincir Angin" itu, Hendri menumpang pesawat MH 17 menuju Kuala Lumpur, Malaysia. Hendri menumpang pesawat Malaysia itu dengan ratusan penumpang lainnya termasuk 11 warga negara Indonesia lainnya . Roket yang ditembak kelompok pemberontak di negara yang sedang bergejolak, menewaskan seluruh

penumpang pesawat tersebut. Sebulan setelah kejadian itu, tim forensik internasional terus memproses identifikasi para korban di Hilversum, Belanda. Pada 17 Agustus 2014 lalu , sudah 4 jenazah asal Indonesia yang telah teridentifikasi. Namun pihak KBRI di Den Haag enggan merincinkan dan menyebutkan nama- nama jenazah yang telah teridentifikasi tersebut. (ACO)

MANTAN PEJABAT POLDASU DITANGKAP................................................................................................... • DARI HALAMAN. 1 tersebut dilakukan sebagai hasil pengembangan terhadap pelaku yang telah ditangkap oleh Polis Narkotik PDRM di KLIA, yang mengaku bahwa akan mengirimkan barang ke Kuching. "Sehingga berdasarkan informasi tersebut dilakukan pelacakan ke Kuching, dari hasil penelusuran tersebut maka Polis Narkotik PDRM menemukan 2 orang atas nama Idha Endri Prastiono (sebelumnya ditulis Prasetyono) dan MP Harahap yang ternyata adalah anggota Polda Kalimantan Barat," ujar Arief kepada detikcom, Minggu (31/8) yang dikutip koran ini. Penangkapan ini kemudian dilaporkan oleh Liaison officer

(LO) Polri di Kuching Kompol Taufik Nurisya SIK pada pukul 19.30 WIB kepada Kapolda Kalimantan Barat. Laporan ini kemudian diteruskan kepada Kapolri. Selain melaporkan penangkapan, Kapolda Kalbar juga memohon izin menugaskan Wakapolda Kalbar dan Direktur Reserse Narkoba melakukan pengecekan dan berkoordinasi dengan Kepolisian di Kuching. Dari hasil penyelidikan terhadap keberangkatan kedua polisi tersebut, diketahui dari data perlintasan Imigrasi Bandara Supadio, Idha berangkat dengan menggunakan Maskapai MASWINGS Pontianak - Kuching pada tanggal 29 Agustus 2014. Idha check in pada saat penumpang sudah boarding (late

check in), dengan alasan terburuburu. Sementara Bripka MP berangkat ke Kuching atas permintaan AKBP Id melalui telepon untuk menjemput di Bandara Kuching dan tanpa seijin atasan (baik Kapolsek maupun Kapolres). Dua Perwira polisi itu ditangkap karena diduga membawa narkoba seberat 6 kilogram di Bandara Kuching, Malaysia. Polda Kalbar sedang menggelar jumpa pers terkait masalah ini. "Sekarang sedang menjelaskan tentang itu," kata Kabid Humas Polda Kalbar AKBP Mukson Munandar. Nama AKBP Id sebelumnya pernah mencuat karena istrinya melapor kehilangan perhiasan senilai Rp 19 miliar. Namun

belakangan, dia merevisi jumlah nilainya hingga ratusan juta rupiah. KBP Id banyak catatan hitam di internal kepolisian. Kasusnya dari perselingkuhan hingga narkoba. Kapolda Kalimantan Barat Brigjen Arief Sulistyanto membeberkan apa saja pelanggaran disiplin yang sudah diperbuat AKBP Idha, mulai dari menjabat di Polda Sumut hingga pindah ke Polda Kalbar. AKBP Id sebelumnya dimutasikan dari Polda Sumatera Utara ke Polda Kalimantan Barat pada tanggal 19 Februari 2013. Oknum Pamen ini diduga pernah menikah dengan seorang perempuan yang bernama SWA namun pernikahan tersebut berakhir dengan perceraian karena yang bersangkutan melakukan perselingkuhan dengan

seorang perempuan. Atas perbuatan tersebut, AKBP Id mendapat sanksi berupa 'Penempatan pada tempat khusus selama 21 Hari'. Pada tahun 2002, AKBP Id pernah melakukan hubungan layaknya suami istri dengan pembantunya hingga memiliki seorang anak. Menurut catatan telah diselesaikan secara kekeluargaan Pada tahun 2010, AKBP Id diduga juga pernah menjalin hubungan dengan Titi Yusniawati. Sempat terjadi permasalahan dalam hubungan tersebut hingga akhirnya diselesaikan secara kekeluargaan dengan dilakukan pernikahan di Deli Serdang Sumatera Utara sesuai akta nikah nomor : 109 / 14 / VII / 2012 tanggal 22 Juli 2012.(IN/DK/BS/MA)

DIKECAM, MAHASISWI S2 ASAL MEDAN DITAHAN................................................................................... • DARI HALAMAN. 1 tempatnya menempuh studi, ia justru mengumpat dengan katakata yang tak menunjukkan etika. Akibat tak bisa menjaga ucapannya, Florence harus menerima sanksi dari pihak kampus. UGM berencana memanggil Florence hari ini,Senin (1/9) untuk meminta keterangannya lebih lanjut. Wakil Dekan Bidang Akademik Kemahasiswaan dan Kerjasama, Fakultas Hukum UGM, Prof. M. Haswin mengungkapkan, sanksi terhadap mahasiswa Program Studi Magister Kenotariatan itu tetap ada. Namun, penekanan wujud sanksinya seperti apa, pihaknya belum bisa menjelaskan. Tak ingin kasusnya berkembang menjadi lebih besar, Florence akhirnya menyampaikan permintaan maaf kepada masyarakat Jogja. Di media sosial Path miliknya Flo

(begitu sapaan akrabnya) meminta maaf kepada seluruh civitas UGM, warga Jogja, dan dosen yang membimbingnya selama menempuh studi. Padahal kasus yang menjerat Mahasiswi S2 Program Studi Kenoktariatan Fakultas Hukum UGM ini berawal dari peristiwa yang sepale yakni. insiden anteran di SPBU. "Kronologi awalnya, saat yang bersangkutan hendak mengisi BBM di SPBU Lempuyangan. Dia mengambil posisi di antrean mobil tanpa antre di jalur motor dengan cara menyerobot pada antrean pada jalur mobil," ujar Kadiv Humas Mabes Polri Irjen Ronny Sompie, Sabtu (30/8). Informasi yang diperoleh menyebutkan kasus Florence Sihombing ini berawal pada Rabu (27/8), skitar pukul 14.00 WIB. Saat itu Florence yang mengendarai ken-

daraan roda dua tipe matic, hendak mengisi BBM di SPBU Lempuyangan. Namun dia tidak mengantre di line untuk pemotor. Seperti yang diutarakan Irjen Ronny Sompie tadi, Florence menyerobot antrean para pemobil. Hal tersebut memicu protes dari para pengendara kendaraan roda empat. Petugas SPBU pun menolak melayani Florence. Dari versi Florence, dia mengaku melakukan hal tersebut karena lantaran sedang sakit dan darurat. Florence juga sempat menyampaikan hal yang sama dengan seorang anggota TNI yang saat itu sedang berada di sana. "Pas di pertengahanya, begitu sampai di depan pompa bensin, saya turun, terus orang-orang pada datang," kata Florence. Florence juga membantah bahwa dia memotong antrean. Menurutnya, saat itu dia ikut

mengantre di jalur mobil Tak lama kemudian, Florence membuat status di Path, yang berisi hinaan terhadap warga Yogyakarta. Dalam waktu singkat, sejumlah warga Yogyakarta bergerak melakukan aksi demonstrasi mengecam status tersebut. Dalam aksinya, warga membentangkan spanduk bertuliskan, 'Florence Silakan Angkat Kaki dari Jogja', 'Pidanakan Penghina Warga Yogya', 'Aku wong Jogja Ora Trimo, Usir Florence', 'Usir @Florence' dan masih banyak spanduk lainnya. Florence lantas dilaporkan ke polisi, karena memaki dan menghina dengan nada provokatif untuk membenci kelompok masyarakat tertentu. Atas hinaan tersebut, LSM Jatisura (Jangan Khianati Suara Rakyat) melaporkan mahasiswi bernama Florence Sihombing ke Mapolda DIY, Kamis (28/ 8) lalu.

Pelapor yang juga ketua LSM Jatisura Fajar Riaynto mengatakan, Florence dilaporkan terkait dugaan tindak pidana pencemaran nama baik kelompok masyarakat pasal 27 ayat 3, 28 ayat (2) UU ITE no 11 tahun 2008 Jo pasal 310 dan pasal 311 KUHP. Florence menulis di media sosial 'Path' dengan makian kepada warga Yogyakarta. Florence ditahan di ruang tahanan Direktorat Kriminal Khusus (direktorat) Polda DIY, di Ringroad Utara Sleman. Kepolisian memiliki alasan hukum atas langkah yang diambil penyidik. Penyelidikan dan penyidikan tentunya dilakukan karena adanya laporan dari beberapa perwakilan masyarakat Yogyakarta yang tergabung dalam LSM Jatisura. Mereka mengklaim sebagai pihak yang dirugikan atas pernyataan Florence yang diunggah pada 27 Agustus 2014. (IN/BS/DK/MA)

HARI INI, KLOTER 1 BERANGKAT KE JEDDAH ......................................................................................... • DARI HALAMAN. 1 penerimaan. Antrean ini, disebabkan adanya pembangunan revitalisasi gedung berlantai 5 yang sebelumnya merupakan tanah lapang. Sehingga luas putaran mobil saat masuk dari pintu gerbang ke aula pengantar lebih pendek. Melihat kondisi itu, Ketua Komisi E DPRD Sumut Brilian Moktar meminta kepada panitia haji, jangan mengecewakan calon haji. "Semoga menjadi haji yang mabrur. Tapi, jangan karena adanya pembangunan itu, panitia mengecewakan calon jemaah haji walaupun mereka tidak marah karena punya niat yang tulus dan suci melaksanakan ibadah haji," tegasnya yang melihat langsung proses penerimaan kedatangan calhaj kloter 1. Politis PDIP ini juga mengung-

kapkan kekecewaanya karena ia menerima undangan pada hari ini untuk ikut mengawasi penerimaan calhaj. Namun, Gubsu tidak hadir menyaksikan penerimaan calhaj. "Saya kecewa Gubsu tidak hadir. PPIH jangan kecewakan mereka (calon haji), saya lihat banyak kekurangan, parkir mobil dimana tidak tau. Panitia maunya rapat kembali, ambil ruangan besar aula 1 untuk jadi penerimaan karena parkir luas, sehingga bagus pelayanannya," ujar Brilian. Ia juga menyinggung, sempat terjadinya mati lampu di tengah kedatanga calhaj walaupun hanya sebentar. "Sya sudah hubungi GM PLN, tidak lama matinya sekitar 10 menit, sudah hidup lampu.,Saya minta PLN buat gensetnya disini. Semua jadi terhalang, Jadi, jangan gara-gara PLN, jadi rusak pelayanan haji," tegasnya.

Tidak hanya itu, didampingi Kabid Penerimaan dan Pemberangkatan Haji Purba Pohan, Brilian Moktar juga meninjau ruangan makan para Calhaj. Disini, dirinya menilai kalau gizinya sudah baik tapi perlu lebih memperhatikan segi kesehatannya, karena masih adanya pada buah Semangga yang dihinggapi lalat. 'Inikan bisa menimbulkan penyakit," ujar Brilian. Sementara, Kabid penerimaan dan pemberangkatan haji Purba Pohan menyampaikan mohon maaf, rencana awal masuk Gubsu tapi tidak jadi. Mengenai pembangunan gedung yang mengganggu kelancaran mobil pengantar calhaj, Purba mengakui, dengan adanya pembangunan gedung menyebabkan 50 persen area parkir tertutup. "Untuk makanan, akan lebih

dijaga kesetrilannya karena tadi ada satu dua lalat yang dikhawatirkan bisa menimbulkan penyakit. Kita akan kordinasi dengan pihak catering," ujar Purba. Pihaknya, sambungnya, jauh hari sudah menyampaikan kepada jemaah agar tidak membawa pengantar terlalu banyak, karena KBIH juga bawa jamaahnya kemari., "Ikuti aturan KBIH apalagi tempat kita sekarang lebih mengecil dari tahun-tahun sebelumnya. Semua panitia juga agar bekerja maksimal," harapnya. Senada, Sekretaris PPIH Embarkasi Medan Hasful Husnain menuturkan, parkir seharusnya 100 persen bisa digunakan, tetapi karena ada pembangunan revitalisasi hampir 50 persen gak bsa dipakai. "Jadi diimbau jamaah, cukuplah 1 org 1 mobil kalau bisa 2 atau 3 orang 1 mobil, tapi mungkin

rumahnya berlainan. Diharapkan jangan berlama-lama parkir, begitu turun barang, langsung keluar," pintanya. Dijelaskannya, rencana pembangunan yang dilaksanakan PT Waskita Karya itu berbiaya Rp 69 M dengan 5 lantai, daya tampung 185 kamar, rata rata 2 atau3 jamaah 1 kamar, jadi rata-rata 1 kloter atau 440 orang. "Diharapkan selesai 31 Desember 2014, kita lihat nanti," ucapnya. Disinggung kenapa dibangun pada saat ini, Hasful mengatakan, karena prosesnya lelang dari pusat dan kita terima siap aja nanti. "Bangunannya seperti taraf hotel berbintang 3 dengan di atasnya gaya Islami. Kamar mandi di dalam, pakai lift, 4,5 lantai dengan ukuran 10.120 m2. Ada 2 aula, aula besar dan aula pembantu," pungkasnya. (YN)

“RELAWAN SEWAAN, ADA PUCUK BARU DATANG”.............................................................................. • DARI HALAMAN. 1 biasa, ini baru betul-betul relawan. Salut saya pada Anda semua yang merupakan relawan sejati dan bukan sewaan. Kalau relawan sewaan biasanya ada 'pucuk' (uang) baru datang," puji Iskandar. Lebih lanjut Iskandar mengatakan syukuran ini sebenarnya bukan syukuran setelah terpilihnya Jokowi-JK, tetapi lebih dari itu merupakan syukuran sebagai anak bangsa karena perubahan di negeri akan segera akan dimulai. "Restorasi mental segera akan dilaksanakan. Perjuangan kita bukan hanya menjadikan Jokowi-JK namun lebih dari itu untuk membawa Indonesia

menjadi hebat. Pekerjaan kita baru hari ini dimulai. Mari kita bersama-sama mengawal Pak Jokowi sehingga apa yang kita cita-citakan dapat dilaksanakan dengan baik," ajak Iskandar yang juga Sekretaris DPW Partai NasDem Sumut ini. Kegiatan syukuran ini ditandai dengan pemotongan nasi tumpeng oleh Ketua Bara JP Indonesia Sihol Manulang dan Ketua Bara JP Sumut Dra Murni Huber. Murni Huber dalam sambutannya menyatakan Bara JP siap melaksanakan amanah yang disampaikan Jokowi untuk mengawal, mengkritisi, melaporkan langsung kepada Presiden RI terpilih, dan memberdayakan masyarakat sipil

di Sumut. "Kami siap melaksanakan amanah Presiden RI terpilih periode 2014-2019 Jokowi yang menyampaikan empat poin penting saat kongres nasional di Jakarta, baru-baru ini," kata Murni Huber dalam acara yang juga dihadiri Koordinator Tim Relawan Jokowi-JK Sumut Effendi Panjaitan, serta politikus PDI-P Sarma Hutajulu dan Firman Jaya Daely. Dalam kesempatan itu Murni Huber menyampaikan harapan agar status Bara JP bisa ditingkatkan menjadi organisasi kemasyarakatan (ormas). Hal ini terkait dengan rencana pihaknya mengundang Presiden RI terpilih Jokowi untuk menghadiri pelantikan massal pengurus Bara

JP se-Sumut. Gempa Politik Sementara itu Analis Politik Universitas Indonesia yang juga Pengurus DPP Bara JP, Boni Hargens mengatakan selain pansus pilpres, tekanan lain di parlemen yang mungkin muncul ke depan adalah pansus Trans Jakarta yang sudah lama berhembus. Wacana ini dikembangkan oleh salah satu kelompok partai politik yang berambisi merusak reputasi Jokowi untuk target jangka panjang yakni Pilpres 2019. "Mereka berharap isu Trans Jakarta akan menciptakan ketidakstabilan sehingga Jokowi mudah digebuk dalam isu lain seperti kenaikan harga bahan

bakar minyak (BBM) yang sulit dihindari ke depan. Suka atau tidak suka, isu kenaikan harga BBM ini berpotensi menyebabkan turbulensi besar di awal pemerintahan Jokowi," ungkap Boni Hargens. Menurutnya, jika tidak dikaji betul dan dipikirkan solusi arif yang bisa mendamaikan kepentingan pasar dan kehendak sesaat rakyat, sulit dihindari terjadi gempa politik. "Kenaikan BBM secara tidak langsung menguntungkan para pelaku pasar minyak dan gas. Hal ini menjadi pintu masuk bagi lawan politik untuk melakukan serangan balik atas tuduhan mafia migas dalam kampanye pilpres," tandasnya.(SIONG)


Senin 1 September 2014

MEDAN KITA

harian andalas | Hal.

2

Wali Kota Medan:

andalas Semua Kartu Sehat Masih Berlaku Lugas & Cerdas

PENERBIT PT. Star Media Internusa d/h. PT. Inti Media Nusantara PEMBINA Dr Eggi Sudjana SH MSi PEMIMPIN UMUM/PEMIMPIN REDAKSI Iskandar ST WKL PEMIMPIN UMUM/WKL PEMIMPIN REDAKSI/PENJAB H Baharuddin WAKIL PEMIMPIN REDAKSI II MA Siddik Surbakti, Christoffel Manurung SH MH PEMIMPIN PERUSAHAAN Amiruddin REDAKTUR PELAKSANA Gusliadi Ritonga SEKRETARIS REDAKSI Dian Purnama Sari KOORDINATOR DAERAH Agus Salim Ujung REDAKTUR Hamdani Nasution, Asril Tanjung, Hermawan, M.Sulaiman STAF REDAKSI Yonan Febrian,Asiong, Robenson Sidabariba, Yunan Siregar,Irwan Ginting, Felix Sidabutar, Thamrin Samosir, Desrin Pasaribu, Maguslim, Dedi Afrizal FOTOGRAPHER Hs Poetra SIRKULASI Septho IKLAN Syarifah PENASEHAT HUKUM Syahril SH SpN; Nur Alamsyah SH MH; Abu Bokar Tambak SH MHum; A Herwan Bispo SH, H. Syafrizal SH. MH ALAMAT REDAKSI/ TATA USAHA Jalan T Amir Hamzah Ruko Kompleks Griya Riatur Indah No. 182-184-186 Medan NOMOR REKENING BRI Unit Kapten Muslim Medan a/n Amiruddin Mendrofa No. Rekening 3383-01-027966-53-5 BCA KCP Tomang Elok a/n Amiruddin Mendrofa No. Rekening 7865078382 Iklan Warna (FullColour) Rp. 15.000/mm kolom Iklan Hitam Putih Rp 10.000/mm kolom Iklan Keluarga/Ucapan Selamat Rp 3.500/mm kolom TELEPON (061) 8449800 FAKSIMILE (061) 8462800 EMAIL REDAKSI:andalas.redaksi@gmail.com andalasnewsmedan@gmail.com IKLAN: marketingandalas@gmail.com PENCETAK CV. Grafika Sumatera. Isi di Luar Tanggungjawab Pencetak

EDITORIAL

Saatnya Berkoalisi demi Rakyat

S

ekretaris Jenderal Partai Nasional Demokrat, Patrice Rio Capella meminta para elit partai pendukung presiden terpilih, Joko WidodoJusuf Kalla agar terus menjalin komunikasi dengan Koalisi Merah Putih, yang mendukung Prabowo Subianto-Hatta Rajasa. Ia menilai masing-masing koalisi masih kukuh dengan posisi mereka. "Kalau semua pihak tetap ngotot, maka rakyat akan menghukum mereka akibat tidak ada program prorakyat yang terlaksana,”kata Patrice, Minggu (31/8). Menurut Patrice, saat ini, komunikasi antarkedua koalisi mulai terjalini. Partai Amanat Nasional, Golkar, Partai Persatuan Pembangunan, dan Partai Demokrat ialah partai yang sudah menjalin komunikasi dengan poros PDI Perjuangan. Selain itu, terbukanya komunikasi antar-elit partai dari kubu Jokowi-JK dengan partai pendukung Koalisi Merah Putih sudah merupakan sinyal positif. Artinya, partai-partai yang terlibat komunikasi dengan Koalisi Jokowi-JK berkeinginan menyamakan pandangan soal jalannya pemerintahan, termasuk program kerja yang dilaksanakan selama lima tahun mendatang. Proses menyamakan pandangan memang sangat krusial dalam menentukan wajah pemerintahan mendatang. Jangan sampai rakyat rugi karena parlemen dan pemerintah tidak bisa bekerja secara sinergis. Kemungkinan ke arah itu, memang sangat terbuka, karena masing-masing kubu koalisi pada Pilpres lalu masih terjebak pada ego dan gengsi. Tatkala MK sudah memutuskan menolak gugatan pasangan Prabowo-Hatta, dan Jokowi-JK dipastikan akan dilantik menjadi Presiden dan Wakil Presiden RI pada 20 Oktober mendatang, maka sudah seharusnya pula terdapat upaya serius dari pihak pemenang untuk merangkul dan 'mendinginkan' perasaan pihak yang kalah. Dengan kata lain, pasca ditetapkan menjadi pemenang Pilpres, seharusnya pihak Jokowi-JK tidak lagi terlalu banyak meluangkan waktu untuk menemui para relawan yang dulu memberikan dukungan demi kemenangannya. Yang mestinya dilakukan adalah merangkul pihakpihak yang selama ini dianggap berseberangan, agar semakin sedikit pihak yang kurang mendukung pemerintahan Jokowi-JK nanti. Artinya, kita hendak menekankan di sini, yang seharusnya segera dilakukan kubu Jokowi-JK adalah terus melakukan pendekatan dengan pihak Koalisi Merah Putih. Semua perbedaan selama Pilpres hendaknya bisa dilupakan, selanjutnya yang perlu segera dilakukan adalah membangun koalisi baru demi kepentingan rakyat. Kini, tidak saatnya berbicara soal kelompok-kelompok. Yang mesti dilakukan adalah penguatan kebersamaan dan meminimalisir perbedaan. Kekuataan kelompok penyeimbang di luar pemerintahan memang sangat diperlukan, agar pemerintah juga tak semenamena. Namun, akan sangat berbahaya, jika kelompok penyeimbang justru lebih kuat ketimbang kelompok pemerintah.(**)

Medan-andalas Wali Kota Medan Dzulmi Eldin menegaskan semua kartu pelayanan kesehatan yang dikeluarkan Pemerintah Kota (Pemko) Medan masih tetap berlaku. Dengan kartu itu, warga pasti akan mendapat pelayanan kesehatan jika berobat ke rumah sakit yang sudah ditetapkan sebagai provider.

“Apapun namanya kartu sehat yang dikeluarkan oleh pemerintah, semuanya tetap berlaku, masyarakat tidak perlu khawatir untuk berobat ke rumah sakit," tegas Eldin saat menggelar "Siaga" atau silaturahmi warga dengan masyarakat di Kecamatan Medan Amplas di Jalan Garu I, Sabtu (30/8). Sedangkan bagi warga kurang mampu yang tidak memiliki kartu sehat, lanjut Eldin, akan diurus dan ditanggung oleh pemerintah. Pada kesempatan itu, Eldin juga meminta kepada seluruh jajaran dinas kesehatan dan aparatur kecamatan, kelurahan, dan kepala lingkungan (kepling) agar segera memindaklanjuti semua keluhan masyarakat, khususnya warga

kurang mampu yang ingin mendapatkan pelayanan kesehatan dari rumah sakit. “Bila ada masyarakat kita yang memerlukan perobatan dengan pelayanan rumah sakit maka kepling, lurah, dan camat harus segera menindaklanjutinya dengan berkoordinasi ke jajaran dinas kesehatan. Sebab provider rumah sakit yang ada sudah siap untuk itu,” ujarnya. Eldin mengungkapkan Pemko Medan terus berupaya melakukan pendekatan pelayanan administrasi kependudukan agar lebih terjangkau oleh semua lapisan masyarakat. Seperti pembuatan KTP, kartu keluarga, akte kelahiran, dan akte perkawinan, sekarang ini sudah bisa dilakukan di kantor kecamatan.

“Khusus untuk pembuatan akte kelahiran, saat ini juga dapat dilakukan di sekolah-sekolah. Semua ini kita lakukan untuk mempermudah warga mengurus administrasi kependudukannya. Untuk itu semua pihak terkait saya minta bekerjasama memberikan pelayanan terbaik kepada masyarakat,” tandasnya. Eldin dalam kesempatan itu juga menegaskan bahwa kedatangannya di acara ini dalam rangka ingin menyerap aspirasi dari masyarakat tentang apa-apa yang menjadi kebutuhan masyarakat untuk membangun Kota Medan ke depan. "Sebelumnya saya telah melihat kondisi wilayah Medan Amplas terutama infrastruktur yang ber-

SYUKURAN Warga Kelurahan Sempakata diwakili Merga Silima memberikan pakaian adat Karo kepada Wali Kota Medan Dzulmi Eldin ketika menghadiri Malam Syukuran HUT ke-69 RI di Jalan Ngumban Surbakti, Sabtu (30/8). andalas/ist

Pemko Siap Bangun SMA Negeri di Sampakata Medan-andalas Warga di Kelurahan Sempakata, Kecamatan Medan Selayang sudah lama sangat mendambakan kehadiran SMA Negeri. Dengan luas wilayah lebih kurang 550 hektare dan dihuni sekitar 3.200 kepala keluarga, sampai saat ini kelurahan itu belum memiliki SMA Negeri. Mereka berharap Wali Kota Medan Dzulmi Eldin dapat segera membangunnya. Harapan ini disampaikan Lurah Sempakata Enoh PT Tarigan mewakili warga kepada Wali Kota Medan ketika menghadiri malam syukuran masyarakat Kelurahan Sempakata bersama Karang Taruna dalam rangka HUT ke-69 RI Tahun 2014 di lapangan terbuka Jalan Ngumban Surbakti, Sabtu (30/8). “Kami berharap kepada Pak Wali agar segera membangun SMA Negeri di Kelurahan Sempakata ini. Jika SMA Negeri sudah ada di sini, tentunya warga tidak perlu jauh-jauh lagi menyekolahkan anaknya. Sekali lagi atas nama seluruh warga Kelurahan Sempakata, saya berharap agar Pak Wali mengabulkan permintaan ini,” kata Enoh. Selain SMA Negeri, kata Enoh, warga juga berharap agar infrastruktur jalan yang ada di Kelurahan Sempaka diperbaiki

guna mendukung kelancaran warga beraktivitas. Diakuinya, sudah banyak jalan yang dulunya rusak di Kelurahan Sempakata kini mulus kembali setelah diperbaiki Pemko Medan melalui dinas bina marga. “Walaupun sudah banyak jalan yang diperbaiki namun masih ditemukan sejumlah ruas jalan rusak. Karena itulah kami berharap kepada Pak Wali untuk memperbaikinya, sebab wilayah kami ini merupakan kawasan permukiman dan pergudangan,” harapnya. Sementara itu, Camat Medan Selayang Zul Fakhri Ahmadi mengungkapkan tingkat partisipasi warga di Kelurahan Sempakata untuk mendukung program pembangunan di Kota Medan cukup tinggi, salah satunya berupaya menjadikan kawasan itu bebas sampah. Padahal dulu kawasan Jalan Ngumban Surbakti merupakan tempat pembuangan sampah liar. Namun berkat kesadaran masyarakat cukup tinggi, mereka bersama-sama membersihkan sampah tersebut dan menjaga wilayahnya tidak menjadi tempat pembuangan sampah liar lagi. Alhamdulillah, kini Jalan Ngumban Surbakti sudah bersih dari sampah,” jelas Zulfakhri. Dzulmi Eldin yang hadir

didampingi Kadis Pertamanan Zulkili Sitepu dan Kepala Badan Ketahanan Pangan Kota Medan Arjuna Sembiring, berjanji akan menindaklanjuti apa yang disampaikan warga, terutama pembangunan SMA Negeri. Sebab, kehadiran SMA Negeri ini tentunya untuk mendukung program peningkatan mutu dan kualitas pendidikan di Kota Medan. Apalagi, kata Eldin, warga maupun tokoh masyarakat telah memberitahukan ada lahan lebih kurang 1 hektare yang bisa dimanfaatkan untuk tempat dibangunnya SMA Negeri tersebut. “Insya Allah permintaan warga akan kita realisasikan. ika tanah itu sudah dimiliki, langsung kita ajukan anggaran untuk membangunnya,” kata Eldin. Kemudian Eldin mengajak seluruh warga Kecamatan Medan Selayang, terutama Kelurahan Sempakata untuk terus meningkatkan partisipasinya mendukung pembangunan. Eldin sadar tanda dukungan penuh dari seluruh lapisan masyarakat, maka pembangunan tidak akan berjalan. Eldin menjelaskan, Pemko Medan akan berupaya membantu warga kurang mampu yang tidak memiliki biaya untuk menyekolahkan anaknya. Kemu-

dian siap menjemput dan mengantarkan warga kurang mampu yang membutuhkan perawatan medis di rumah sakit. Apalagi saat ini sejumlah rumah sakit yang telah menjadi provider BPJS maupun Medan Sehat, siap memberikan pelayanan kesehatan kepada warga. “Sedangkan bagi rumah sakit yang tidak menjadi provider, saya telah melakukan pendekatan dan minta agar rumah sakitrumah sakit tersebut harus mengutamakan pelayanan. Artinya, rumah sakit harus memberikan pelayanan kesehatan begitu masyarakat datang membutuhkannya tanpa mengutamakan atau mendahulukan masalah administrasi. Hal ini dilakukan agar tidak ada lagi pasien yang telantar,” ungkapnya. Sebagai bentuk penghormatan dan rasa terima kasih atas kehadiran Wali Kota Medan, warga Kelurahan Sempakata yang dominan berasal dari Suku Karo diwakili Merga Silima memberikan bulang-bulang dan langge-langge. Setelah mengenakan bulangbulang dan langge-langge, Eldin selanjutnya menyanyikan lagu perjuangan dari daerah Karo berjudul Erkata Bedil dan dilanjutkan dengan lagu Anak Medan serta menari bersama warga.(BEN)

masalah, saya sudah mendata untuk segera ditindaklanjuti pembenahannya,“ ujar Eldin. Selain program pelayanan publik, lanjut Eldin, saat ini Pemko Medan juga mencanangkan Program Medan Berhias. Program ini tidak semata-mata hanya mempercantik Kota Medan, tetapi juga untuk menjaga kesehatan dan kebersihan lingkungan masyarakat. “Saya terus mendorong dan mengarahkan seluruh SKPD untuk melayani masyarakat, karena saya tidak ingin mendengar masyarakat mengeluh. Seperti kepling yang paling dekat dengan masyarakat, kita naikkan honornya dengan harapan dapat melayani masyarakat tanpa pamrih,” pungkasnya.(BEN)

Trans Mebidang Beroperasi Mulai Pertengahan September Medan-andalas Sebanyak 30 unit bus angkutan massal Trans Mebidang direncanakan segera beroperasi mengangkut penumpang dengan rute Medan, Binjai, Deli Serdang. "Direncanakan pada pertengahan September tahun ini, angkutan massal dapat digunakan bagi masyarakat Sumut," kata Kepala Dinas Perhubungan Provinsi Sumut, Anthony Siahaan di Medan, Minggu (31/8). Bus massal merupakan bantuan dari Kementerian Perhubungan (Kemenhub), menurut dia, hanya digunakan untuk tiga daerah yakni, Kota Medan, Kota Binjai, dan Kabupaten Deli Serdang. "Pengoperasian bus massal tersebut, juga telah ditentukan dan tidak akan mengganggu angkutan kota (angkot) yang mencari penumpang di wilayah Kota Medan," ucap Antony. Dia mengatakan, para pengemudi angkot tidak perlu merasa takut dengan kehadiran bus besar tersebut, karena telah ditentukan jalur dan trayek masing-masing. "Yakinlah beroperasinya bus massal, tidak akan mengganggu atau mengurangi pendapatan sopir angkot," ujarnya. Dia menambahkan, pangsa pasar angkutan massal tersebut adalah mobil pribadi dan sepeda motor yang cukup padat di Kota Medan. Misalnya, penumpang dari Medan tujuan Lubuk Pakam, Kabupaten Deli Serdang dan Medan tujuan Kota Binjai. "Jadi, bus besar tersebut tidak akan mengangkut penumpang yang ada di Kota Medan yang jaraknya relatif dekat. Ini adalah jatah dari mobil angkot yang beroperasi di Kota Medan," katanya. Selain itu, jelasnya, bus massal yang baru itu, diperkirakan akan mampu membawa 90 orang penumpang dengan trayek jarak jauh dan di luar Kota Medan. "Pengadaan bus angkutan massal tersebut merupakan program Kemenhub untuk membantu kelancaran angkutan bagi masyarakat di Sumut, dan program ini harus didukung sepenuhnya," katanya.(ANT/GUS)

Soal Keikutsertaan Pelajar Sumut di Berbagai Lomba

Kadisdiksu Sesalkan Adanya Komentar Miring Medan-andalas Kepala Dinas Pendidikan Sumut Drs Masri MSi menyesalkan adanya komentar miring oknum tertentu soal perlombaan yang sering diikuti pelajar Sumut yang difasilitasi instansinya. Padahal kata Masri, dengan mengikuti berbagai macam perlombaan tersebut, Dinas Pendidikan Sumut dapat mengukur sampai sejauh mana kemampuan siswa di wilayahnya mengikuti mata pelajaran di sekolah. “Jika tidak diperlombakan, kita tidak tahu sampai di mana kemampuan dan kualitas pendidikan di Sumut. Kita bukan mengejar emas, atau juara 1, tapi yang kita kejar kualitas. Jika mereka berhasil menyabet juara satu itu dampak dari kemampuan mereka menyerap pelajaran yang diajarkan gurunya,” kata Masri pada pembekalan dan pelatihan siswa yang akan mengikuti Olimpiade Sains Nasional (OSN), Jumat (29/8) malam di Hotel Sakura, Medan. Peserta OSN yang akan diberangkatkan 1 September 2014 ke Mataram, Nusa Tenggara Barat,

diberi pembekalan oleh pelatih dari USU, Unimed, dan Universitas HKBP Nommensen. Masri enggan menyebutkan nama oknum yang berkomentar miring tersebut. Ia hanya mengatakan komentar oknum yang tidak jauh dari dunia pendidikan itu, cukup menohok perasaannya. "Apa kerjanya Disdiksu ini, mengikuti lomba–lomba saja. Apa tidak ada yang lain,” ujar Masri mengutip perkataan oknum tersebut. Mantan Kadis Koperasi dan UKM Sumut itu mengatakan disdik sekarang ini mempunyai program bagaimana meningkatkan mutu pendidikan di Sumut. “Itu yang tengah kita tingkatkan saat ini,” tandas Masri didampingi Kasi Dikti Saut Aritonang MHum dan Kasi SMK Sagiono MPd. Ditambahkannya, meski hanya sembilang bidang studi saja yang dilombakan, itu sudah dapat menentukan pendidikan di Sumut meningkat atau tidak. “Sehingga ini menjadi kekuatan kita untuk selanjutnya,” katanya. Adapun sembilan bidang studi yang dilombakan pada OSN yakni,

Matematika, Fisika, Kimia, Biologi, Komputer, Astronomi, Kebumian, Ekonomi, dan Geografi. Dengan perincian Matematika diwakili 5 orang dari Toba Samosir (3) dan Medan (2), Fisika 5 orang dari Medan 2 orang dan selebihnya dari Karo, Tapsel, dan Padang Sidimpuan. Kimia diwakili 3 orang dari Deli Serdang, Karo, dan Medan, Biologi hanya 1 orang dari SMA Swasta Unggulan CT Foundation Deli Serdang, Komputer 5 orang dari Medan 2 orang dan selebihnya dari Asahan, Pematang Siantar, dan Sibolga. Untuk bidang studi Astronomi diwakili 3 orang dari Medan (2) dan 1 orang Deli Serdang, Ekonomi diwakili 7 orang (Tapsel 2 orang, Tapteng 2 orang, Medan 2 orang, dan Deli Serdang 1 orang). Kebumian diwakili 2 orang dari Medan dan Geografi diwakili 2 orang dari Deli Serdang dan Medan. Masri menambahkan, kalau pun tidak meraih juara bukan berarti para peserta dari Sumut itu bodoh. “Inilah bentuk evaluasi kita dalam menentukan kualitas siswa SMA/ SMK. Karena mereka dipilih berdasarkan seleksi ketat," ungkapnya.

andalas/asril tanjung

DIABADIKAN - Kadis Pendidikan Sumut Drs Masri MSi diabadikan bersama para peserta Olimpiade Sains Nasional (OSN) yang akan diberangkatkan ke Mataram, Senin (1/9). Di sisi lain, sambungnya, ini merupakan keuntungan besar bagi para siswa. Mereka jadi terlatih untuk menjawab semua soal pada mata pelajaran tersebut. Dampaknya, mereka pasti lulus masuk perguruan tinggi negeri. Sementara selama ini yang terjadi, imbuh Masri, tingkat kelulusan siswa yang menjadi patokan. “Pernyataan kabupaten atau kota ini lulusnya 100 persen ternyata menje-

bak kita pada pola pikir yang tidak mencerdaskan. Justru inilah yang akan mencetak pengangguran besarbesaran itu. Jika mereka tidak lulus PTN sementara PTS mahal, mau ke mana mereka. Buntutnya berbuat kriminal. Jadi jangan sepele terhadap berbagai macam lomba yang diikuti siswa di Sumut ini yang difasilitasi Disdik Sumut. Karena ini cikal bakal kemajuan pendidikan di Indonesia,” pungkas Masri.(RIL)


MEDAN KITA

Senin 1 September 2014

harian andalas | Hal.

3

Mahasiswa Baru Jalur Mandiri Bertambah 23 Orang

USU Diminta Segera Klarifikasi

andalas/ist

Wali Kota Medan Dzulmi Eldin berjalan melintas di atas jembatan penyeberangan Sungai Babura di belakang Pasar Sore, Padang Bulan, Medan Baru, saat meresmikan penggunakan jembatan tersebut, Sabtu (30/8).

Eldin Resmikan Jembatan Pasar Sore Padang Bulan Medan-andalas Setelah setahun lebih menunggu, keinginan warga untuk memiliki jembatan baru untuk menyeberangi Sungai Babura menyusul ambruknya jembatan gantung di belakang Pasar Sore, Jalan Jamin Ginting, Kelurahan Padang Bulan, Kecamatan Medan Baru, akhirnya terwujud. Dinas Bina Marga Kota Medan telah menyelesaikan pembangunan jembatan tersebut. Kehadiran jembatan baru ini langsung disambut gembira warga maupun para pedagang di sana. Apalagi setelah Wali kota Medan Dzulmi Eldin meresmikan penggunaan jembatan baru tersebut, Sabtu (30/8). Sebelum jembatan baru ini selesai dibangun, baik warga maupun pedagang harus menggunakan jasa rakit bambu untuk menyeberangi Sungai Babura. Selain harus membayar, menyeberang menggunakan rakit juga sangat rentan dengan bahaya, terutama saat air sungai meluap. Jembatan baru yang dibangun ini tampak lebih kokoh dibandingkan jembatan gantung sebelumnya. Selain menggunakan konstruksi baja, sisi kiri maupun kanan jembatan tidak lagi mempergunakan tali sling, melainkan

besi pipa sebagai pengaman sekaligus pegangan saat warga melintas. Selain itu lantainya juga menggunakan plat baja, bukan lagi papan sehingga ketahanannya tidak diragukan. Wali kota berharap kepada warga maupun para pedagang untuk bersama-sama merawat jembatan baru ini. Sebab, jembatan ini bukan milik pemerintah melainkan milik masyarakat. Apalagi jembatan ini sangat vital karena menghubungkan Kelurahan Padang Bulan di Kecamatan Medan Baru dengan Kelurahan Polonia di Kecamatan Medan Polonia. “Saya yakin jika dirawat dengan baik, jembatan ini bisa bertahan lama dan warga pun bisa merasakan betapa besar manfaatnya. Karena itu, saya minta kepada seluruh warga dan para pedagang untuk merawat jembatan ini,” kata Eldin. Eldin menjelaskan, pembangunan jembatan ini merupakan salah satu terobosan yang dilakukan dalam rangka memberikan pelayanan terbaik kepada warga Kota Medan. Sebab, tahun 2014 telah dicanangkan sebagai tahun peningkatan pelayanan kepada seluruh lapisan masyarakat. “Saya sadar upaya-upaya yang kita lakukan selama ini belum sepenuhnya

memuaskan warga. Untuk itu saya beserta seluruh jajaran akan terus meningkatkan kinerja, sehingga ke depannya masyarakat bisa merasakan lebih baik lagi,” ungkapnya. Dalam acara itu Eldin didampingi Kadis Bina Marga Khairul Syahnan, Dirut PD Pasar Benny Sihotang, Kepala Pasar Padang Bulan Adinda Ria Sitepu, dan perwakilan warga serta pedagang melakukan pengguntingan pita tanda diresmikan penggunaan jembatan itu. Setelah itu wali kota pun mencoba menguji jembatan dengan melintasinya sampai ujung jembatan yang berada di wilayah Kelurahan Polonia. Khairul Syahnan menjelaskan, jembatan ini memiliki panjang lebih kurang 32 meter dengan lebar 1,5 meter. Total bobot jembatan lebih kurang 8 ton dan mampu menampung beban lebih kurang 50 ton. Jembatan penyeberangan ini dibangun khusus untuk pejalan kaki. “Pagu biaya yang kita gunakan untuk membangun jembatan penyeberangan ini lebih kurang Rp161 juta. Walaupun jembatan ini sudah digunakan namun ada beberapa bagian lagi yang harus kita kerjakan agar jembatan ini lebih kuat dan safety lagi,” jelas Syahnan. (BEN)

Medan-andalas Rektor Universitas Sumatera Utara (USU) Prof Syahril Pasaribu belum memberi keterangan tentang perbedaan jumlah mahasiswa lulus jalur mandiri atau Ujian Masuk Bersama Perguruan Tingg (UMB-PT) USU tahun akademik 2014/2015. Humas USU Bisru Hafi yang dihubungi wartawan, Sabtu (30/8) malam mengatakan, belum menerima informasi data terakhir dari Panitia Pelaksana Lokal (PPL) USU. “Belum ada data terakhir dari panitia pelaksana,” ujar Bisru tanpa merinci kapan diterima wartawan jawaban dari Ketua PPL UMB-PT USU Zulkifli Nasution. Ditanya apakah penambahan 23 mahasiswa itu berkaitan besarnya jumlah mahasiswa asing yang diterima

USU di fakultas kedokteran (FK), menurut Bisru FK USU hanya menerima 25 mahasiswa asing asal Malaysia. Dengan rincian, jalur SNMPTN 125 orang (50 persen), SBMPTN 75 orang (30 persen), UMB-PT atau jalur mandiri 25 orang (10 persen), dan mahasiswa asing 25 orang (10 persen). Jumlah mahasiswa asing yang tidak boleh melebihi 10 persen jumlah mahasiswa fakultas itu, mengacu kepada UU Sisdiknas, Permendikbud, dan Surat Edaran Dirjen Dikti No 1840/D/T/2001, 31 Mei 2001. Namun dari keterangan Purek I Zulkifli Nasution yang juga Ketua PPL USU kepada media, hingga Juni 2014 jumlah mahasiswa asing di USU mencapai 868, yakni FK 609 orang dan FKG 259 orang. Itu artinya kurun 2009-2014 rata-rata setiap tahunnya FK dan FKG menerima 86 mahasiswa asing. Sebelumnya, saat mengumumkan jumlah nama mahasiswa yang berhasil masuk USU lewat jalur mandiri, situs resmi usu.ac.id, menerakan 1.159 orang. Namun belakangan, kembali

lewat situs tadi USU menerakan 1.182 mahasiswa baru jalur mandiri menjalani tes kesehatan sebelum memasuki bangku perkuliahan. Artinya dari pengumuman hingga tes kesehatan terjadi penambahan 23 orang mahasiswa. Pemerhati Pendidikan Sumatra Utara dari Civil Information for Contribution of Learn-LSM CIKAL, Aulia M, saat dihubungi Minggu (31/ 8), meminta agar USU segera mengklarifikasi. Ini agar tidak menimbulkan beban baru kepada para petingginya yang tengah didera jeratan masalah hukum. “Rektor USU Prof Syahril Pasaribu harus segera mengambil alih tanggung jawab dan menuntaskan polemik ini. Jangan sampai berlarut-larut, hingga akhirnya merugikan seluruh pihak yang berkepentingan terkait penerimaan mahasiswa baru di USU. Jangan sampai universitas kebanggaan rakyat Sumatra Utara ini, akhirnya hanyalah jadi markas oknum serta kroni yang mengaut keuntungan dari status BHMN USU,” ujar Aulia.(HAM)

Ingatkan Bupati/Wali Kota Soal Ancaman Bencana Medan-andalas Gubsu Gatot Pujo Nugroho diminta mengingatkan seluruh bupati dan wali kota di wilayahanya untuk meningkatkan kewaspadaan terhadap ancaman terjadinya bencana alam menyusul meningkatnya curah hujan belakangan ini. Ketua Komisi E DPRD SU Brilian Moktar SE MM, Minggu (31/ 8), mengatakan, Pemprovsu seharusnya sudah mengetahui kemungkinan yang terjadi setelah adanya peningkatan curah hujan seperti yang disampaikan Badan Meteorologi Klimatologi dan Geofisika ( BMKG). Dari pengalaman sebelumnya, peningkatan curah hujan tersebut sering menimbulkan bencana, mulai dari banjir hingga tanah longsor yang menutup ruas jalan dan menimpa perumahan warga. Karena itu, diperlukan kesiapsiagaan agar peningkatan curah hujan tersebut tidak menghadirkan bencana yang menimbulkan kerusakan, termasuk korban jiwa. Dengan kesiapsiagaan tersebut, diharapkan pemkab dan pemko di Sumut dapat mengantisipasi kemungkinan terburuk, termasuk mampu bertindak cepat jika mengetahui peristiwa bencana alam

akibat hujan. Selain mengingatkan pemkab/pemko, Pemprovsu juga diharapkan mengoordinasikan penanganan debit air yang meningkat dengan satuan kerja perangkat daerah (SKPD) terkait. Meski memiliki badan penanggulangan bencana daerah (BPBD), upaya preventif untuk mengurangi risiko terburuk akibat bencana alam hanya dapat dilakukan dengan pemanfaatan fungsi SKPD terkait. Brilian mencontohkan peranan dinas pertanian untuk memperhatikan lahan pertanian, dinas pengelolaan sumber daya air (PSDA) untuk menjaga irigasi dan sungai, dinas bina marga untuk menjaga kondisi jalan dan jembatan, serta dinas pertambangan dan energi untuk mengingatkan perusahaan tambang dan kegiatan penambangan agar berhati-hati. Fungsi dinas bina marga misalnya sangat dibutuhkan agar menyiagakan alat berat jika mengetahui ada peristiwa longsor akibat curah hujan yang tinggi di daerah tertentu. Dari pemantauan selama ini, cukup banyak daerah yang rawan longsor, terutama ruas jalan menuju kawasan wisata seperti Berastagi di Kabupaten Karo dan Danau Toba di Parapat,

Kabupaten Simalungun. "Jangan sampai longsor menyebabkan masyarakat harus antre berjam-jam menuju Berastagi atau Parapat," kata Wakil Ketua PDI Perjuangan Sumut itu. Selain peringatan ke pemkab/ pemko, Pemprovsu juga diharapkan meningkatkan koordinasi dengan Kodam I Bukit Barisan agar dapat mengerahkan prajurit TNI dengan segera jika terjadi bencana alam. Gubsu diingatkan untuk tidak hanya melakukan pencitraan tanpa disertai kerja nyata yang dibutuhkan masyarakat. "Kita butuh kerja nyata. Pencitraan itu bagus jika disertai kerja nyata. Kalau tidak, hasilnya nol," kata Brilian. Sementara itu, untuk Pemko Medan diharapkan segera membentuk tim terpadu yang melibatkan seluruh aparatur pemerintahan untuk menangani potensi banjir dan genangan air di Medan. Setelah Sumut memasuki musim penghujan, Pemko Medan harus mempersiapkan berbagai kemungkinan agar peningkatan curah hujan tersebut tidak menimbulkan masalah yang berarti bagi masyarakat. Dari pengalaman tahuntahun sebelumnya, curah hujan tersebut sering menimbulkan banjir dan genangan air, baik di permukiman masyarakat maupun ruas jalan. Salah satu upaya yang perlu dilakukan adalah membentuk tim terpadu yang melibatkan seluruh unsur pemerintahan di Kota Medan untuk mengawasi potensi banjir di daerah masing-masing. (UJ)

Senin, 01 September 2014


Senin 1 September 2014

HUKUM & KRIMINAL

harian andalas | Hal.

4

Perampok dan Pembunuh Tukang Ojek Ditangkap Tebing Tinggi-andalas Petugas Reskrim Polres Tebing Tinggi berhasil menangkap dua dari tiga pelaku perampokan dan pembunuhan tukang ojek di kawasan Jln. Kebun Desa Sei Priok, Kec, Tebing Tinggi, Kab Serdang Bedagai (Sergai). Tersangka ditangkap polisi di dua lokasi berbeda.

Ditinggal Pergi, Rumah Disatroni Maling Medan-andalas Rumah Muhammad Dian (29) di Jln. Pintu Air IV, Kec. Medan Johor disatroni maling, Sabtu (30/8) pagi. Dua laptop dan sepasang loudspeker lenyap digondol pelaku. Kini, pelaku dalam penyelidikan petugas Polsek Delitua, menyusul korban membuat laporan. Informas dihimpun di Mapolsek Delitua menyebutkan, peristiwa itu diketahui sekira pukul 06.00 WIB, saat Dian bersama istri dan anakanaknya sampai di kediaman mereka setelah dari rumah ibunya. Korban mendapati pintu kamar dan engsel sudah terlepas dirusak maling. Pelaku berhasil masuk setelah menjebol pintu bagian belakang rumah. Berdasarkan pemeriksaan korban, dua unit laptop serta sepasang loudspeaker telah hilang. "Karena aku mau kerja aku pulang. Pas aku pulang sudah kayak gitu aja," ujar Dian di Polsek Delitua, Minggu (31/8) siang. Dian menduga, para pelaku masuk melalui pintu belakang dan mencongkel pintu kamar yang tergembok. "Pelaku lebih dari dua orang ini," sebutnya. (DA)

Aksi Pencurian Alfamart Terekam CCTV Medan-andalas Aksi pencurian di mini market Alfamart, Jln. Garuda Raya Ujung Perumnas Mandala, Kel. Kenangan, Percut Seiuan, terekam kamera pengintai (CCTV), Minggu (31/8) sekira 05.00 WIB. Dalam rekaman tersebut terlihat, pelaku terlihat menggasak barang dagangan dan uang tunai yang ditaksir mencapai Rp26 juta lebih. Peristiwa itu pertama kali diketahui salah seorang karyawan, Santi Mardiana Br Sihombing (25), sekira pukul 06.30 WIB. Saat itu, begitu datang dia hendak menyalakan radio. Santi sontak terkejut begitu melihat radio tape tidak ada lagi. Selanjutnya dia mengecek lokasi yang lain, dan melihat barang-barang telah berserakan. Selain Santi mendapati pintu samping telah terbuka, dan gemboknya tidak ada lagi. Dia lalu menuju ke lantai 2, dan lagi-lagi melihat jendela yang sebelumnya tidak pernah dibuka, saat itu telah terbuka. Selanjutnya Santi melaporkan kejadian itu kepada manajer, serta temantemannya. Mendapat laporan itu, manajer serta pegawai yang lain datang. Saat dilakukan pengecekan, para pelaku berhasil menggondol radio tape, tablet samsung, rokok, susu dan banyak lagi barang yang dicuri. Selain barang, pelaku juga mencuri uang yang disimpan di dalam brandkas yang terletak di lantai satu. Peristiwa itu pun langsung dilaporkan pegawai toko, Santi ke Polsek Percut Seituan. (ACO)

INTEROGASI - Kapolres Tebing Tinggi, AKBP H Enggar Pareanom, S.I.K.,S.Sos menginterogasi kedua tersangka perampok dan pembunuh tukang ojek di Mapolres Tebing Tinggi.

Gara-gara Parkir

Komuniti Vespa Kabanjahe Dipukuli Medan-andalas Dengan wajah lembam-lembam, Jimi Simanjuntak (32) mendatangi Mapolsek Delitua, Minggu (31/8) sekira pukul 16.00 WIB. Kedatangan warga Kabanjahe ini melaporkan peristiwa pengroyokan yang dialaminya. Kepada wartawan, Jimi mengaku dikeroyok enam pria. Saat itu, dia bersama teman-temannya sesama anak komuniti vespa asal Kabanjahe sedang makan siang di rumah makan yang berada di samping Hotel Lonari, Jln. Djamin

Ginting Km 8,9, Padang Bulan. "Aku anak vespa asal Kabanjahe, bang. Rencananya mau pulang ke Kabanjahe. Terus makan siang dulu di samping Lonari Hotel. Di dekat situlah aku dikeroyok, bang," sebut Jimi. Kata dia, saat itu dirinya sedang asik makan siang, tiba-tiba dikejutkan oleh klakson mobil Alphard yang keluar dari dalam hotel. Sopir mobil itu membentak dan menyuruh untuk menggeser vespa mereka yang parkir karena dianggap menghalangi jalannya. Jimi meminta supir mobil itu untuk bersabar, tapi justru membuat emosi pelaku. Dibantu petugas keamanan hotel, Jimi dipukuli layaknya seorang maling. Beruntung teman-teman jimi langsung melerainya. "Masalahnya hanya gara-gara parkir ajanya bang. Dibentaknya aku nyuruh geser yaudah ku geser. Rupanya tak senang dia karena ku bilang sabar dulu. Langsung dipukuli orang itu aku bang," tutup Jimi. Kanit Reskrim Polsek Delitua Iptu Martulesi Sitepu mengaaku sudah menerima laporan korban dan selanjutnya akan memeriksa saksi-saksi. "Laporannya nanti kita proses ya," tandas Martualesi. (DA)

Kapolres Tebing Tinggi, AKBP H Enggar Pareanom, S.I.K.,S.Sos ketika dikonfirmasi andalas, Minggu (31/8) mengatakan, aksi perampokan dan pembunuhan yang dilakukan kedua tersangka pada, Juli 2014 lalu. "Modusnya pelaku berpura-pura sebagai penumpang ojek. Mereka (pelaku, red) sudah kami tangkap di dua lokasi berbeda. Kalau tersangka BA (36) kita tangkap di rumahnya keluarganya di Jln. Soekarno Hatta, Kel Tambangan, Kec. Padang Hilir, Kota Tebing Tinggi. Sedangkan seorang lagi berinisial IW, kita tangkap di rumahnya di Desa Silomlom, Kec Simpang Empat, Kab. Asahan," kata AKBP Enggar sembari mengatakan bahwa pihaknya masih memburu seorang lagi terduga pelaku. Lebih lanjut mantan Kapolres Dairi ini menjelaskan, sebelum kejadian ketiga tersangka berpura-pura minta diantar korban, M Yusuf (23), dan adiknya M Saleh (28) yang sama-sama tukang ojek, warga Jln. Gunung Arjuna Mekar Sentosa, Kec. Rambutan, Kota Tebingtinggi ke Desa Sei Priok. Di tengah perjalanan, para pelaku menyergap kedua korban. Namun, korban M Yusuf saat itu melakukan perlawanan dan berhasil kabur dengan meninggalkan sepeda motornya. Sementara abangnya, M Saleh yang membonceng dua tersangka, ditikam bagian punggung, badan dan kaki secara berulang-ulang. Korban sempat dibawa ke rumah sakit, namun akhirnya meninggal dunia. Setelah korban terkapar, ketiga tersangka lalu membawa kabur dua unit sepeda motor milik korban. Dari penangkapan itu, kata AKBP Enggar, pihaknya menyita barang bukti dua sepeda motor milik korban. Sampai saat ini, lanjut AKBP Enggar, pihaknya masih mengembangkan pengungkapan kasus perampokan tersebut. Terhadap kedua tersangka dipersangkan dengan pasal 365 ayat (1), (2) ke 2e, 4e dan pasal 351 ayat (2) KUHPidana. (RED)

Pria Kurang Waras Terkena Peluru Nyasar Polisi Medan-andalas Seorang diduga kurang waras, M Hasan (36) terkena peluru nyasar dari tembakan peringatan yang dilakukan petugas Patroli Polsek Medan Area di kawasan Jln. Besi, Kel. Sukaramai II, Kec. Medan Area, Sabtu (30/8) malam. Informasi diperoleh, peristiwa itu berawal ketika petugas sedang melakukan patroli di sekitar TKP. Saat itu petugas melihat Hasan dan temannya, Rudi (34) berdiri-diri di depan rumah salah seorang. Petugas lalu mencoba mendatangi dan menanyakan tujuan mereka di depan rumah warga tersebut. Namun ketika hendak didatangi, Hasan dan temannya Rudi langsung kabur. Petugas yang curiga langsung mengejar sembari meletuskan tembakan peringatan ke udara supaya mereka

berhenti. Tak lama dikejar, Hasan terjatuh sehingga petugas langsung menghampirinya. Ketika hendak diamankan, tiba-tiba Hasan mengambil sebatang kayu runcing dan mencoba menusukannya ke arah petugas yang mengejarnya itu. Tak ingin terluka petugas kembali meletuskan tembakan peringatan, namun kali ini ke aspal. Tanpa diduga peluru dari tembakan petugas tersebut mengenai tulang kering kaki Hasan. Tak pelak, dia langsung meringkik kesakitan. Melihat Hasan terkena peluru nyasar, polisi lalu membawanya ke RS Bhayangkara. Sementara temannya, Rudi yang juga berhasil ditangkap langsung dibawa ke Mapolsek Medan Area. Kanit Reskrim Polsek Medan Area, Iptu Agus Sobarnapraja, S.H ketika dikonfirmasi wartawan di ruangannya,

Minggu (31/8) juga mengatakan bahwa Hasan terkena peluru nyasar di bagian tulang kering kakinya. "Ketika Hasan melakukan perlawanan, petugas menembak ke jalan. Tetapi pelurunya mengenai tulang kering kaki sebelah kanan Hasan, dan peluru itu tidak bersarang ke kakinya. Sebelum dikejar, Hasan mengancam akan menembak petugas kita. Rudi, rekan dari Hasan mengatakan jika Hasan kurang waras atau pun depresi. Yang bersangkutan sudah dirawat di RS Bhayangkara Medan. "Hari ini sebenarnya dia sudah diperbolehkan pulang. Tetapi saat ini kita masih mencari keluarganya. Menurut informasi, Hasan asli orang Tanjung Balai. Kita akan terus berkoordinasi, supaya keluarganya cepat datang dan menjemputnya," ujar Agus. (ACO)

Polisi Geledah Rumah Perampok Bank Muamalat „ Cari Sisa Barang Bukti Uang Hasil Rampokan Medan-andalas Penyidik Reskrim Polresta Medan kembali menggeledah rumah otak pelaku perampokan di Kantor Cabang Pembantu (KCP) Bank Muamalat Krakatau, Jln. Gunung Krakatau No. 164-B, Kec. Medan Timur, di Jln. Perwira II/Jln. Purwosari Gang Keluarga I, Krakatau Ujung, Kec. Medan Timur, Minggu (31/8). "Penggeledahan kami lakukan untuk mencari sisa uang hasil rampokan tersangka sebesar Rp85 juta lagi," kata Wakasatreskrim Polresta Medan AKP Victor Ziliwu kepada wartawan, Minggu (31/8).

Lebih lanjut didampingi Kanit Idik 1/Jatanras AKP Daniel Marunduri dan Kasubnit Idik 1/Jatanras Ipda Dwikora Tarigan, mantan Wakasres Narkoba Polresta Medan itu menyebutkan bahwa selain penggeledahan, pihaknya juga melakukan pra rekon di rumah tersangka Z dan disaksikan kepala lingkungan setempat. Saat pra rekon, tersangka memperagakan mengambil uang hasil rampokan yang disembunyikannya di kamar tidurnya di bagian depan (utama) sebesar Rp20 juta. Lalu digeledah satu kamar di bagian belakang lalu ditemukan uang hasil rampokan yang

disembunyikan di lipatan pakaian sebesar Rp10 juta. Setelah di rumah tersangka pra rekon berlangsung di lahan garapan Jalan Suasa Tengah Pasar IV Mabar yang merupakan tempat kejadian perkara (TKP) penangkapan tersangka Z. Pada waktu itu, dipragakan proses penangkapan Z, mulai dari pengejaran polisi dari rumah Z menuju TKP di mana setibanya di lokasi, polisi memukan sepeda motor tersangka tergeletak di pinggir jalan. Tampak petugas seorang pria yang diduga Z berlari ke tengah lahan garapan kebun jagung dan tebu. (HER)

Kantor Komnas PA Pokja Medan Dibobol Maling KANTOR Komnas Perlindungan Anak (PA) Pokja Medan di Jln Sakti lubis Gang Bengkel, Medan dibobol maling, Kamis (28/08) malam. Maling yang ditaksir lebih dari satu orang itu berhasil menggondol barang elektronik dan berkas-berkas penting. Menurut Pengancara Komnas PA Sumantri, kerugian yang dialami pihaknya sekira Rp 7 juta. Peralatan elektronik yang hilang yakni TV, kipas angin, dispenser berikut selusin kursi plastik. Pembobolan itu diketahu setelah sekat triplek yang memisahkan kantor dengan rumah warga yang berada di belakang kantor dijebol pelaku. Maling itu menguras hampir seluruh isi kantor.

"Kemungkinan maling itu masuk dan keluar dari belakang karena tidak ada kerusakan di pintu masuk. Sekat triplek yang dirusak," sebutnya, Sabtu (30/08). Sumantri menduga pelaku adalah orang yang mengetahui seluk beluk kantor Komnas PA. Pelaku diduga orang yang pernah menggandaikan sepede motor seorang pegawai komnas PA. "Dia itu pemakai sabu. Saya menduga dialah adalah pelaku pencurian di kantor Komnas PA," tudingnya. Dugaan semakin menguat karena pascapencurian tersebut, pria yang diduga sebagai pelaku tidak terlihat lagi di rumahnya. "Waktu olah TKP polisi banyak

menemukan bekas paket sabu-sabu. Jadi kita semakin yakin kalau pelakunya merupakan warga sekitar," ucapnya. Terkait hilangnya dua bundel dokumen-dokumen berharga, Sumantri menduga akibat adanya unsur sakit hati pelaku. "Kami kehilangan berkas-berkas penting berupa laporan warga untuk kurun waktu 2013-2014. Kita juga kehilangan dokumen Surat Keputusan (SK) yang kesemuanya merupakan dokumen asli. Sumantri mengatakan, pihaknya baru saja melaporkan kasus ke Polresta Medan. "Karena Komnas PA merupakan lembaga, pihak Polresta mengatakan kalau yang membuat laporan harus ketua," ujarnya. (DA)


HUKUM & KRIMINAL

Senin 1 September 2014

harian andalas | Hal.

Pengedar Sabu Tertangkap Saat Antar Pesanan

Diduga Stres Banyak Utang

Seorang Warga Kota Lintang Gantung Diri Gayo Lues-andalas Seorang warga Desa Kota Lintang, Kec Blangkejeren, Kab Gayo Lues, ditemukan tewas gantung diri di belakang rumahnya, Sabtu (30/ 8). Belum diketahui pasti penyebab pria bernama Samsul Bahri Aman Aldi (35) itu nekad mengakhiri hidupnya dengan cara tragis itu. Namun informasi berkembang, dia melakukan perbuatan itu diduga lantaran stres banyak utang. Jenazah Samsul pertama kali ditemukan tergantung dengan seuntai tali oleh Marlina (33), istrinya sekira pukul 06.00 WIB. Informasi diperoleh, sebelumnya sekira pukul 02.00 WIB, Marlina masih melihat suaminya itu tidur bersamanya. Aksi bunuh diri itu diduga dilakukan samsul setelah istrinya terlelap tidur. Aparat kepolisian yang langsung berada di tempat kejadian perkara langsung mengidentifikasi jenazah Samsul, serta mencari keterangan motif dari perbuatan Samsul tersebut. "Kalau memang banyak utang, atau ada masalah keluarga, pasti ada cara dan jalan penyelesaianya, Bukan bunuh diri, karena dengan bunuh diri seperti itu tidak menghilangkan masalah, malah memperumit masalah Kalau punya utang seharusnya bisa dicicil, tapi kalau sudah mmenggantung diri, paling yang harus membayar adalah keluarganya sendiri. Begitu juga dengan masalah, kalau memang rumit menyelesaikanya, sehrusnya tenangkan diri dan berkoordinasi dengan orang yang lebih tua," kata Jon, salah satu warga Blangkejeren. (NUAR)

andalas/nuar

GANTUNG DIRI - Jezanah Samsul Bahri Aman Aldi saat ditemukan tergantung di belakang rumahnya.

Poldasu Diminta Proaktif Tertibkan Senpi Ilegal Medan-andalas Kepolisian Daerah (Polda) Sumatera Utara diminta proaktif melakukan penertiban senjata api (Senpi) ilegal di masyarakat, sebagai upaya menangkal aksi kejahatan yang marak menggunakan senjata tersebut. "Poldasu dan jajaran seperti Polresta serta Polres terus melancarkan razia, di tempatrempat yang selama ini dianggap rawan dan bagi warga yang menyimpan senpi ilegal," kata Pengamat Hukum Universitas Sumatera utara, Dr Pedastaren Tarigan, di Medan, Minggu (31/ 8). Penertiban senpi ilegal tersebut, menurut dia, adalah upaya untuk menciptakan suasana rasa aman bagi masyarakat di Sumut dan juga bagi wisatawan mancanegara. "Polda Sumut dan Polresta Medan harus benar-benar mewujudkan rasa aman dan kondusif bagi masyarakat, serta tidak ada lagi warga yang menyimpan senpi ilegal sangat membahayakan," ucap Pedastaren. Dia mengatakan, masyarakat dapat membantu tugas kepolisian dalam menertibkan senpi ilegal yang diduga banyak beredar di kalangan masyarakat. Bagi warga yang mengetahui tempat peredaran dan penjualan senpi yang tidak memiliki izin dari kepolisian, segera melaporkan kepada aparat keamanan. (ANT)

5

andalas/hs poetra

PAP ARK AN - Kapolresta Medan Kombes Pol Nico Afinta memaparkan pengungkapan kasus tindak pidana narkotika dengan menyita barang bukti APARK ARKAN ganja seberat 263 kilogram dari seorang anggota sindikat narkoba di salah satu panti pijat di kawasan Jln. Binjai KM 13,5. Dalam pemaparannya didampingi Kasatres Narkoba Kompol Dony Alexander memerika barang bukti bersama tersangka.

Polisi Temukan Ganja 263 Kg di Panti Pijat Medan-andalas Petugas Unit 2/ Psikotropika Satres Narkoba Polresta Medan menggerebek panti pijat di kawasan Jln. Binjai KM 13,5 Desa Sei Semayang, Kab. Deli Serdang, Jumat (29/8) sekira pukul 14.00 WIB. Dari penggerebekan tersebut, polisi menangkap seorang anggota sindikat narkoba jaringan antar provinsi yang diduga berperan sebagai pengedar, dan menyita barang buktinya berupa narkotika jenis ganja seberat 263 kilogram. "Barang bukti ganja tersebut kami temukan di salah satu ruangan di tempat pijat itu. Terungkapnya kasus ini berawal dari kecurigaan anggota kami yang melihat tersangka Z masuk membawa tas. Ketika digeledah, ditemukan ganja ada

padanya. Lalu anggota mencurigai bahwa antara kunci tas dengan kunci salah satu kamar, sama. Kemudian kita lakukan pembongkaran dan ditemukan ganja lebih kurang 263 kilogram," kata Kapolresta Medan Kombes Pol Nico Afinta dalam keterangan persnya, Minggu (31/8). Didampingi Kasatres Narkobanya Kompol Dony Alexander, dan Kanit Idik 2/Psikotropika AKP Azuar SH, Kapolresta Medan menyebutkan, sesuai dengan hasil penyidikan ganja yang akan diedarkan di Kota Medan itu berasal dari Aceh. "Jadi tersangka Z, memesan ganja ini kepada seseorang berinisial B, asal Aceh untuk diedarkan di Medan. Kemudian, dalam penggeledahan selanjutnya kita juga berhasil menangkap dua orang pemuda terduga pemakai sabu-sabu. Dari mereka kami sita barang bukti 1 bong bekas pakai sabu, 1 plastik berisi sisa pakai sabu, tas pinggang, dan lain sebagainya. Terhadap tersangka Z, kita persangka dengan Pasal 114 ayat 2 dan 112

ayat 2 UU Narkotika dengan ancaman lebih dari lima tahun penjara," terang Kapolresta Medan. Langkah kami selanjutnya akan melakukan rekonstruksi dan berkoordinasi dengan jaksa penuntut umum (JPU) serta akan mengenakan UU tindak pidana pencucian uang untuk melacak sampai kemana penjualan ganja ini dilakukan tersangka Z," tambah Kapolresta Medan. Disinggung pengakuan tersangka, Kapolresta Medan Kombes Pol Nico Afinta menjelaskan bahwa sesuai dengan pengakuannya, tersangka hanya menerima titipan. Pun demikian, polisi akan mendalami. Yang jelas, tegas Kapolresta Medan, tersangka mengetahui bahwa barang bukti itu, ganja. "Saat ini kami akan melakukan koordinasi dengan Direktorat Reserse Narkoba Poldasu, dan nanti Poldasu akan berkoordinasi dengan Direktorat Reserse Narkoba Polda Aceh untuk upaya pencegahan dan penanggulangan narkotika jenis ganja ini," pungkas Kapolresta Medan. (HER)

Kapolresta Medan Akui Narkoba Jadi Perhatian Dunia Medan-andalas Kepala Polisi Resor Kota (Kapolresta) Medan Kombes Pol Nico Afinta mengakui bahwa persoalan narkoba sudah menjadi perhatian dunia. Oleh karena itu, pihaknya dalam hal ini Satres Narkoba Polresta Medan akan melakukan upaya-upaya pencegahan. "Kami, Polresta Medan selaku perpanjangan tangan pemerintah tentunya bersama stake holder lainnya akan melakukan upaya-upaya pencegahan dalam penanggulangan narkoba. Khususnya pencanangan pemerintah pada tahun 2015 mendatang bebas narkoba di

wilayah Negara Kesatuan Republik Indonesia (NKRI)," kata Kapolresta Medan Kombes Pol Nico Afinta usai memaparkan pengungkapan tindak pidana narkotika dengan barang bukti ganja seberat 263 kilogram, Minggu (31/8). Kapolresta Medan mengaku senang menjalankan pencangan pemerintah itu jika seluruh stake holder baik pemerintah daerah (Pemda), maupun seluruh instansi terkait bersama-sama pihaknya dalam penanggulangi peredaran dan penlayahgunaan narkoba. "Hal ini adalah tugas yang menyenangkan bagi kami apabila seluruh stake holder baik

pemerintah maupun instansi terkait lainnya bersama-sama kami. Kami akan menjadi garda terdepan dalam memerangi narkoba. Tapi, kami mohon dukungan seluruh instansi terkait, maupun masyarakat untuk bersama-sama melawan narkoba. Karena terus terang memang, narkoba ini sudah menjadi perhatian dunia. Dan saya kira banyak orang yang menjadi korbannya, termasuk masa depan tidak cerah akibat narkoba. Oleh karena itu harapan kami, dengan bebas narkoba bangsa Indonesia ke depan akan lebih cerah," ujar Kapolresta Medan. (HER)

Medan-andalas Seorang anggota sindikat pengedar narkoba ditangkap petugas Reskrim Polsek Percut Seituan saat hendak mengantar pesanan sabu di kawasan Jln. Mestika Gang Obor, Kel. Bantan, Kec. Medan Tembung, Sabtu (30/8) malam. Saat ditangkap, dari mantan residivis bernisial MRL alias Ag (29) warga Jln. Makmur Gang Kerabat Pasar VII, Tembung, disita barang bukti ganja sebanyak dua amplop dan sabu seberat 6,6 gram, belasan plastik klip kosong, serta kertas tik-tak. Saat itu tersangka sedang duduk di atas bangku, di pinggir jalan. Polisi yang curiga langsung mendatangi tersangka. Melihat kedatangan petugas, tersangka mencoba untuk kabur. Polisi yang tak ingin targetnya lolos begitu saja langsung mengepung dan berhasil menangkap tersangka. Petugas lalu menggeledah tersangka. hasilnya, dari saku celana sebelah kanan tersangka ditemukan dua amplop ganja. Penggeledahan kembali dilakukan, dan dari saku celana depan sebelah kiri, polisi menemukan kotak kaleng rokok berisi lima plastik klip berisi sabu seberat 6,6 gram, belasan plastik klip kosong dan kertas tik-tak. Selanjutnya, guna dilakukan pemerikaan tersangka berikut barang bukti dibawa ke Mapolsek Percut Seituan. Di kantor polisi tersangka mengaku, saat itu dirinya hendak mengantarkan narkobanya itu kepada seseorang di gang obor. "Sabu itu saya beli dari AO di daerah Titi Sewa, Tembung, sebanyak 8 gram dengan harga Rp8,5 juta. Sebagian sudah saya jual. Sisanya seberat 6,6 gram sudah di pesan Re, dan saat itu saya hendak mengantarnya ke gang obor. Tapi belum saya antar, saya sudah ditangkap polisi. Saya dulu pernah ditangkap, pada 2002 lataran mengedarkan ganja dan dipenjara selama tiga tahun," aku tersangka. Kapolsek Percut Seituan, Kompol Ronald Sipayung ketika dikonfirmasi mengatakan, bahwa pihaknya mempersangka tersangka dengan Pasal 112 Yo 114 UU RI No 35 Tahun 2009, dengan ancaman penjara di atas lima tahun. (ACO)

Miliki Sabu, Lima Tahanan Rutan Sidikalang Ditangkap Sidikalang-andalas Lima tahanan Rutan Klas II-B, Sidikalang, Kab. Dairi ditangkap petugas sipir dan Polres Dairi karena diduga memiliki narkotika jenis sabu-sabu, Selasa (26/8) malam. Kelima tahanan tersebut, Along Kasim (36), Jeny (38), Dudi Wardana (32), Singgih Wirahaditama (25), dan Dedi Irianto (27). Mereka telah diproses hukum di Polres Dairi. Salah seorang petugas rutan, Makson Simatupang ditemui andalas, Jumat (29/8) menuturkan, malam itu pihaknya mendapat informasi kalau penghuni kamar 2 blok robusta, Along Kasim, Jeny dan Dudi Wardana, napi pindahan dari Siantar ada menyimpan narkoba. Selanjutnya informasi tersebut ditindaklanjuti dengan melakukan penggeledahan. Hasilnya, ditemukan beberapa barang bukti seperti alat isap sabu, mancis dan kantong plastik berisi sisa sabu. Temuan tersebut selanjutnya, dilaporkan ke Polres Dairi. Dari pengembangan petugas, kemudian diperoleh informasi kalau barang haram tersebut diperoleh dari Singgih Wirahaditama dan Dedi Irianto, napi penghuni kamar lainnya di blok yang sama. Selanjutnya, guna dilakukan pemeriksaan, kelima napi tersebut digelandang ke Mapolres Dairi. (GOL)

Putri Tokoh Pendidikan Polisikan Gubernur Riau WIDE Wirawaty, putri dari tokoh pendidikan Riau dan mantan anggota DPD RI Soemardi Thaher, melaporkan Gubernur Riau Annas Maamun ke Badan Reserse Kriminal Polri dalam kasus dugaan tindakan asusila. "Lebih menyakitkan lagi, korbannya adalah anak kandung saya yang sangat saya sayangi, darah daging saya. Kalau dia disakiti, saya ikut sakit. Apa yang mengganggu perasaannya, tentulah mengganggu perasaan saya juga," kata Soemardi Thaher kepada wartawan di rumahnya di Pekanbaru, Minggu (31/8). Berdasarkan Tanda Bukti Lapor, Wide Wirawaty melapor ke Bareskrim Polri pada 27 Agustus 2014 dengan laporan polisi Nomor LP/797/VIII/2014/Bareskrim dengan terlapor Gubernur Riau Annas Maamun. Perkara yang dilaporkan adalah tindak pidana dengan kekerasan atau dengan ancaman kekerasan memaksa seseorang untuk melakukan atau membiarkan dilakukan perbuatan cabul, diancam karena melakukan perbuatan yang menyerang kehormatan kesusilaan. Soemardi tidak bisa menahan tangisnya saat mengatakan harus

mengungkap kasus yang menimpa putri kelimanya tersebut, meski hal ini membuka aib keluarga. Apalagi, katanya, pelakunya adalah orang nomor satu di Riau yang kedudukannya terhormat, punya kekuasaan dan wewenang luas. Ia menyayangkan terjadinya kasus ini karena sebenarnya dirinya mengenal cukup baik sosok Annas Maamun dan sebagai gubernur seharusnya dapat menjadi panutan. "Dia (Annas) seyogyanya menjadi tumpuan utama bagi hak dan perlindungan perempuan. Harapan saya ini harus dibuka lebar-lebar. Saya bilang ke anak saya, buka lebarlebar apa yang terjadi," ujar mantan anggota DPD RI periode 2004-2009 ini. Ia menjelaskan, selama ini putrinya yang kini berusia 38 tahun memiliki kegiatan di Pemprov Riau antara lain sebagai tutor kepala pada pelatihan bahasa inggris untuk eselon II dan III di bawah lembaga pendidikan "Wide School" yang dimiliki putrinya. Setelah beberapa bulan Annas Maamun menjabat gubernur, Wide menghadap ke Annas untuk membawa proposal kegiatan pelatihan dan seminar. Menurut dia,

respons Annas sangat positif untuk mendukung kegiatan itu, bahkan menjanjikan akan mengangkat Wide sebagai staf khusus gubernur. Kapala Biro Humas Setdaprov Riau, Joserizal Zen, tidak mau berkomentar ketika dimintai konfirmasi terkait kasus hukum terhadap Gubernur Riau Annas Maamun. Joserizal juga tidak bisa memastikan apakah Gubernur Riau Annas Maamun mau mengomentari ataupun akan mengambil tindakan hukum balasan terhadap pelapor. "Jangan dulu, lah," kata Joserizal lewat sambungan telepon. Kronologis Dalam surat pernyataannya yang turut dilampirkan dalam laporan ke polisi, Wide Wirawaty mengungkapkan kejadian nahas itu terjadi pada hari Jumat tanggal 30 Mei 2014. Wide menghadap gubernur menjelang shalat Jumat untuk mengurus kepastian administrasi seminar yang disetujui oleh gubernur. Namun karena waktu yang mepet, urusan tersebut tidak selesai dan Annas meminta korban datang ke rumah pribadinya di Jalan Belimbing, Pekanbaru. Korban mengaku tidak

ada perasaan lain sedikit pun karena merasa Annas adalah seorang gubernur yang memegang amanah. Saat tiba di rumah tersebut, korban diterima oleh seorang laki-laki yang merupakan pembantu rumah tangga Annas Maamun. Annas dan Wide berbicara di ruang tamu untuk memperlihatkan suratsurat yang belum sempat diteken gubernur pada pertemuan sebelumnya. Ketika korban mengambil pena untuk meneken dokumen itu ke mobilnya, sekembalinya ke dalam rumah pembantu Annas mengarahkannya untuk naik ke lantai atas. Dalam pertemuan itu, Annas mengeluarkan uang Rp10 juta dari kaus kakinya yang katanya untuk keperluan acara yang sedang digagas Wide. Saat korban hendak pamit, Annas mendekatinya sembari mengatakan ada rumah kosong di belakang rumahnya. Korban yang penasaran dengan maksud sang gubernur kemudian diajak oleh Annas ke sebuah kamar yang berada di atas tangga sebelah kiri ruangan. korban mengaku tidak ada perasaan apa pun karena mengira Annas akan menjelaskan masalah

kamar kosong itu. Namun, setelah keduanya di dalam kamar, Annas langsung membuka resleting celananya. Korban mengaku terkejut namun tangan kanannya langsung ditarik oleh Annas dengan paksa dan diarahkan untuk memegang bagian terlarang tubuh gubernur. Karena korban marasa tidak nyaman dan takut akan dipaksa untuk melakukan hal yang tidak senonoh, Wide mengalihkan Annas dengan mengatakan ada orang yang naik ke lantai atas. Ketika Annas ke luar kamar untuk memeriksanya, korban langsung mencuci tangganya di wastafel di wc kamar tersebut dan langsung ke luar kamar dan masih sempat berpapasan dengan Annas. Annas kemudian meninggalkan Wide dengan muka masam dan hanya menjawab dengan ketus ketika Wide mohon pamit. Wide dalam surat pernyataan tersebut mengatakan perasaan ternoda terus menghantuinya karena tidak menyangka seorang gubernur tega melakukan pelecehan seksual. Soemardi Thaher mengatakan setelah kejadian tindakan asusila

tersebut muncul berbagai bentuk tindakan Annas Maamun lainnya sebagai upaya menutupi kasus tersebut, namun hal itu malah memperkuat bukti bahwa tindakan asusila itu benar adanya. Soemardi mengatakan Wide memiliki rekaman pembicaraan telepon dengan Annas yang mengatakan ada orang yang mengaku meminta uang Rp4 miliar ke gubernur dengan mengancam kasus ini akan dibuka ke publik. "Kasus ini dibiaskan menjadi kasus pemerasan dan unsur politik untuk menjatuhkan gubernur. Tapi itu akalakalan dia (Annas) saja. Kalau saya yang meminta uang itu, laporkan saya kepada polisi. Atau kalau Wide yang meminta, polisikan saja dia," tegas Soemardi. Sementara itu, Kepala Biro Penerangan Masyarakat Polri Brigjen Pol Boy Rafli Amar belum membalas ketika dihubungi Antara lewat sambungan telepon untuk mengonfirmasi laporan terhadap Gubernur Riau Annas Maamun. Sedangkan, Kadiv Humas Mabes Polri Irjen Pol Ronny Franky Sompie ketika dihubungi telepon selulernya tidak aktif. (ANT)


EKONOMI BISNIS

Senin 1 September 2014

Elpiji 12 Kg Disiapkan Naik 5 Kali Hingga 2016 Jakarta-andalas PT Pertamina (Persero) akan terus menaikkan harga elpiji 12 Kg secara bertahap hingga 2016 demi mencapai harga keekonomian. Rencananya, sejak ada kenaikan harga di awal 2014, harga elpiji 12 Kg akan naik lagi hingga 5 kali. Vice President Corporate Communication PT Pertamina Ali Mundakir mengatakan, pihaknya akan terus melakukan kenaikan harga elpiji 12 Kg hingga mencapai harga keekonomian. Langkah ini dilakukan untuk menghapus kerugian Pertamina akibat menjual elpiji 12 Kg di bawah harga keekonomian alias harus nombok. "Selama ini kan kita jual rugi. Kita akan naikkan bertahap hingga tahun 2016, kemungkinan masih akan ada 5 kali lagi kenaikan sampai menuju harga keekonomian," ujar Ali, Minggu (31/8). Ia menghitung, dengan menaikkan harga jual elpiji 12 Kg sebesar Rp 1.000, ada potensi bisa menekan kerugian hingga Rp 80 miliar per bulan. Hal ini tentunya memberikan keringanan kepada Pertamina untuk bisa memperbaiki kinerja perseroan. "Selama ini kan kita menjual di bawah harga, sehingga ada potensi kerugian Rp 6 triliun per tahun. Misalnya dengan menaikkan harga elpiji 12 Kg, Rp 1.000 maka ada potensi menekan angka kerugian hingga Rp 80 miliar per bulan," katanya. Ali menjelaskan, secara bertahap kenaikan harga elpiji 12 Kg akan terus dilakukan hingga pertengahan 2016. Diperkirakan pada 2016, harga keekonomian elpiji 12 Kg bisa tercapai sehingga kerugian Pertamina bisa ditutupi. "Kita memberikan usulan kenaikan Rp 1.000-Rp 1.500 per Kg tapi ya itu tadi koordinasi dulu dengan pemerintah. Tergantung hasil pembicaraan gimana, nggak ada target. Kita masih nunggu rakor dengan tim Kemenko," katanya. (DTF)

Soal BBM

Yudhoyono Serahkan ke Jokowi Jakarta-andalas Partai Demokrat menggelar pembekalan anggota DPR terpilih periode 2014-2019. Dalam acara yang berlangsung tertutup itu, Ketua Umum Demokrat Susilo Bambang Yudhoyono tampil sebagai pengarah tunggal. Wakil Sekretaris Jenderal Partai Demokrat Saan Mustopa mengatakan pembekalan diberikan kepada 61 anggota DPR dan juga pimpinan-pimpinan DPRD provinsi di seluruh Indonesia. Menurutnya, materi yang disampaikan terkait dengan tugas dan fungsi sebagai anggota DPR. "Ini baru pertama kalinya. Ya tentang bagaimana anggota-anggota DPR baru yang terpilih itu menjaga integritas, kredibilitas, menghindari perilaku-perilaku yang tercela baik perilaku korupsi, moral, dan sebagainya," kata Saan saat ditemui di lokasi acara di Raffles Hills, Cibubur, Jakarta Timur, Sabtu (30/8). Saan mengatakan SBY juga membahas mengenai sikap Demokrat di parlemen selama pemerintahan Joko Widodo-Jusuf Kalla nantinya. Dia menegaskan, partainya sudah memiliki jalan yang jelas. "SBY sampaikan bahwa Demokrat adalah menjadi independen, kekuatan penyeimbang, dan tidak masuk ke koalisi Merah Putih, maupun tidak masuk ke koalisi Pak Jokowi-JK. Ada di kekuatan independen yang akan bisa menyeimbangkan," ujar dia. Tak Naikkan BBM Terkait harga bahan bakar minyak bersubsidi, kata Saan, SBY juga membahas di forum tersebut. Dia mengungkapkan bahwa tidak mungkin pemerintahan SBY di akhir masa jabatannya ini menaikkan BBM. "Pemerintah baru saja menaikkan tarif dasar listrik dan gas. Kami tidak mau membebani rakyat lebih lagi," katanya. "Kami ingin bahwa urusan BBM diserahkan pada pemimpin yang baru." (VN)

THAMRIN PLAZA BINJAI 13.00-14.50-16.40-18.30-20.20

CTR.POINT XXI HERMES XXI 12.45-14.55-17.05-19.15-21.25

harian andalas | Hal.

SAYUR MELONJAK-Petani sayur sedang mengangkat sayuran yang telah dibersihkan di penampungan kawasan Kabanjahe, beberapa waktu lalu. Cuaca buruk berupa hujan deras dan angin kencang yang terjadi seminggu terakhir mulai membuat harga sayur-mayur di Sumatera Utara perlahan naik. Pengakuan sejumlah pedagang, kenaikan tersebut karena banyaknya komoditi yang busuk ditambah sulitnya distribusi sayur mayur khususnya dari daerah pegunungan seperti Berastagi. andalas/hs poetra

Diskop Harus Populerkan Jajanan Khas Kota Medan Medan-andalas Dinas Koperasi Kota Medan dituding tidak memiliki konsep yang jelas untuk memajukan pelaku Usaha Kredit Menengah (UKM) di Kota Medan. Seharusnya, dinas ini sudah saatnya mendirikan UKM Centre sekaligus mempopulerkan hasil produk dan oleh-oleh ciri khas Kota Medan. “Hingga saat ini Kota Medan belum memiliki ciri khas produk dan oleh oleh yang dapat kita banggakan ke daerah lain. Terkadang kita malu dengan daerah luar, Kota Medan tidak mampu menjual produk yang menjadi ciri khas hasil pelaku UKM,” ujar Anggota Komisi C DPRD Medan A Hie saat melakukan rapat pembahasan Rancangan APBD Kota tahun anggaran 2015, Jumat (29/8) lalu. Kikatakan A Hie, Dinas Koperasi harusnya mendirikan UKM Centre

sebagai pusat jajanan dan produk hasil karya para pengrajin khas daerah ini, dengan terlebih dahulu melakukan pemetaaan dari setiap kelurahan maupun Kecamatan, produk apa yang memiliki cirri khas dan memiliki nilai jual. Menurut A Hie, jika hal tersebut dilakukan para pelaku usaha tradisional di Kota Medan dapat berkembang. Sehingga para wisatawan lokal dan mancanegara akan tertarik berkunjung ke Kota Medan, bahkan pertumbuhan ekonomi akan meningkat. “Kepala dinas (kadis) harus punya gagasan baru dan memiliki inovasi, bukan hanya menjalankan program itu itu saja. Kadis harus punya terobosan yang mampu melakukan perubahan peningkatan ekonomi rakyat. Jangan seperti selama ini, hanya melakukan pelatihan dan pembinaan, seterusnya setelah dilatih dan dibina lantas diterlantarkan,” tegas A Hie. Sementara itu, Anggota Komisi C lainya, Muslim Maksum menyarankan kepada Dinas Koperasi agar membentuk koperasi bagi nelayan tradisional di Medan Belawan. Selanjutnya memberikan pembinaan terhadap istri-istri

nelayan membuat suatu produk dari bahan ikan dan diharapkan mampu mendongkrak kesejahteraan nelayan. Ketua Komisi C, Abdul Rani menyarankan kepada Dinas Koperasi agar terus memberikan pembinaan kepada seluruh pelaku UKM sehingga mereka dapat mandiri setela mendapat pelatihan. “Jadi pelaku UKM yang mendapat pelatihan harus ditingkatkan sebagai pelaku usaha yang profesional dan terampil,” ujar Rani. Sebelumnya, Kadis Koperasi UMKM Kota Medan Arjuna Sembiring memaparkan, anggaran Dinas Koperasi UMKM untuk tahun 2015 ada sebesar Rp11 miliar lebih. Saat ini pihaknya mengaku memiliki 4 masalah untuk memajukan perkoperasian di Kota Medan yakni masalah permodalan, peningkatan pemasaran, SDM, dan jaringan komunikasi. “Dari 1.200 jumlah koperasi di Kota Medan, saat ini hanya 200 koperasi yang aktif. Pusat Industri Koperasi (PIK) di Jalan Menteng sebagai salah satu pusat kerajinan di Kota Medan sulit dikembangkan karena minimnya pengunjung,” ujarnya. (BEN)

Distan Kawal Tanaman Padi di Musim Hujan Medan-andalas Dinas Pertanian Sumatera Utara meningkatkan pengawalan pada tanaman padi dan komoditas lain petani di daerah itu, mengingat di saat musim tanam saat ini terjadi curah hujan yang tinggi. "Pengawalan dilakukan agar musim tanam berjalan lancar dan untuk cepat mengatasi serangan hama yang juga rawan terjadi saat curah hujan tinggi seperti saat ini," kata Kepala Dinas Pertanian Sumut, M Roem S di Medan, Minggu. Pengawalan dilakukan baik melalui tim terkait dari Pemprov Sumut dan instruksi ke dinas di masing-nasing kabupaten/kota. Menurut dia, tahun ini, Pemprov Sumut mengharapkan produki padi bisa mencapai empat juta ton gabah kering giling dari hasil 2013 yang masih sebesar 3.727.249 ton. "Kalau tidak dikawal dikhawatirkan target produksi tidak tercapai, padahal Sumut menjadi salah satu daerah andalan pasokan beras nasional," katanya. Selain pengawalan, Distan Sumut juga mendorong petani untuk menggunakan benih dan pupuk yang sesuai kebutuhan lahannya. "Produktivitas yang naik diharapkan

PALLADIUM PLAZA BINJAI 12.45-14.45-16.45-18.45-20.45

andalas/hs poetra

BERAS BERAS-Kelompok tani di kawasan Simalingkar B, Kecamatan Medan Tuntungan sedang memanen Padi, beberapa waktu lalu, Perum Bulog Divre Sumut menerima 8.000 ton beras asal Pare-Pare Sulawesi Selatan, awal pekan lalu. Beras itu didatangkan untuk penguatan stok beras. menjadi salah satu pendorong tercapainya kenaikan produksi tahun ini," ujarnya. Kepala Badan Pusat Statistik (BPS) Sumut, Wien Kusdiatmono menyebutkan, pada angka ramalan (aram) I produksi padi hasil tanaman padi petani naik 0,80 kwintal atau menjadi 50,77 kwintal per hektare. Produktivitas itu menutupi

CTR.POINT XXI 16.50-19.0021.10 HERMES XXI 12.30-14.4016.50-19.00-21.10

terjadinya kekurangan atau penurunan luas produksi yang hanya menjadi 736.790 hektare dari tahun lalu yang 742.968 hektare. "BPS mendukung upaya pengawalan agar produksi yang ditagetkan tercapai khususnya dalam peningkatan luas areal yang diketahui menurun pada aram I," katanya. (ANT)

CTR.POINT XXI 12.30-14.3016.30-18.30-20.30 CTR.POINT XXI 13.30-15.3017.30-19.30-21.30 PALLADIUM PREMIERE HERMES XXI BINJAI THAMRIN PLAZA 13.00-15.00-17.0019.00-21.00

THE PREMIERE 12.30-15.0017.30-20.00 PLAZA 13.00-15.30-18.00-20.30 CTR.POINT XXI HERMES XXI PALLADIUM THAMRIN BINJAI 13.30-16.00-18.3021.00

10

Ketersediaan Pangan Sumut Aman Pematangsiantar-andalas Ketersediaan pangan di Sumatera Utara masih aman sampai Desember 2014, kata Dewan Ketahanan Pangan Sumut Bitler Sirait, Minggu. "Ketersediaan pangan strategis dan cadangan masih cukup untuk tiga bulan ke depan, apalagi Oktober masih ada panen, kecuali kedelai," ujarnya. Bitler menyebutkan kebutuhan pangan strategis di Sumatera Utara mencapai 150.000 ton per bulan, total 1,8 juta ton per tahun. Ketersediaan pangan ini, kata Bitler didukung dengan program mengosumsi dan mengolah bahan pangan selain beras dengan tetap memperhatikan gizi berimbang. Program ini menunjukkan hasil nyata dengan menurunkan angka konsumsi masyarakat terhadap beras sebesar 1,5 persen. "Tahun 2012 tercatat 136 kilogram per kapita per tahun, dan tahun 2013 menurun menjadi 130 kilogram per kapita per tahun," sebut Bitler. Bitler mengimbau kepada pemerintah, lembaga pemerintahan, dan masyarakat untuk lebih meningkatkan kerja sama dan koordinasi dalam menjaga ketersediaan pangan. "Sesuai amanat UU Nomor 18 tahun 2012, ini tanggung jawab kita bersama," ujar Bitler. (ANT)

Rupiah Sepekan Melemah Jakarta-andalas Laju nilai tukar Rupiah mendarat di zona merah sepanjang pekan kemarin. Meski pada pertemuan Jackson Hole, The Fed tidak memberikan indikasi waktu kenaikan suku bunga acuan namun, laju Rupiah berbalik melemah di awal pekan. Pelaku pasar masih banyak melakukan transaksi dengan menggunakan dolar sehingga mengakibatkan laju dolar berbalik positif. Apalagi melihat rilis data-data AS semakin membaik sehingga dapat merubah pandangan The Fed untuk mempercepat kenaikan suku bunga pada tahun depan. “Melemahnya sejumlah laju mata uang emerging market seiring masih naiknya dolar turut berimbas pada terdepresiasinya laju Rupiah sehingga sulit untuk keluar dari zona merah,” kata Kepala Riset Trust Securities Reza Priyambada dalam risetnya di Jakarta, Minggu (31/8). Di sisi lain, pelaku pasar turut mengantisipasi pertemuan antara Presiden Rusia dan Ukraina sehingga memilih untuk mengambil posisi pada mata uang safe heaven diantaranya Yen sehingga turut mengalami lonjakan dan berimbas pada pelemahan mata uang Euro dan berimbas juga pada terdepresiasinya laju Rupiah. Meski laju Euro masih melanjutkan pelemahan dan dimanfaatkan oleh Yen dan dolar untuk menguat namun, laju Rupiah sempat mampu berbalik menguat setelah merespons ditundanya kenaikan harga BBM saat ini karena dianggap belum akan mengganggu aktivitas ekonomi. Walaupun dalam riil di lapangannya tidak akan membuat ekonomi kolaps dengan kenaikan harga bbm dimana hanya bersifat shock teraphy sementara. "Meningkatnya laju Won dan estimasi masih akan adanya uptrend pada AUD turut memberikan sentimen positif. Tidak hanya IHSG yang menanggapi positif pertemuan antara Presiden SBY dan Jokowi, laju pasar uang pun ikut menanggapi positif," jelasnya. Di sisi lain, kembali terapresiasinya Euro seiring harapan pelaku pasar terhadap langkah ECB yang akan menambah stimulus turut menambah amunisi Rupiah. Akan tetapi, di akhir pekan kembali melemah setelah pelaku pasar merespon membaiknya data-data AS. (OKZ)

HERMES XXI 12.30-14.4016.50-19.00-21.10

CTR.POINT XXI HERMES XXI PALLADIUM THAMRIN 13.00-15.30-18.00-20.30


RAGAM

Senin 1 September 2014

Masyarakat Tobasa Gelar Festival Gondang dan Musik Balige-andalas Pestival gondang dan musik akustik kreasi Batak Toba 2014 digelar di Komplek Tugu DI Panjaitan di Jalan Sisingamangaraja Kecamatan Balige Tobasa Samosir (Tobasa), Sabtu (30/8). Kegiatan ini adalah rangkaian kegiatan dari pra Festival Danau Toba (FDT) yang akan dilaksanakan 17-21 September di Balige Tobasa. Festival langsung dibuka Bupati Tobasa Kasmin Simanjuntak didampingi Sekdakab Adi Murpy Sitorus SH MSi. Festival diprakarsai Dinas Pariwisata bekerjasama dengan masyarakat Tobasa. Bupati Tobasa dalam sambutannya mengatakan, keberadaan kebudayaan yang merupakan kekayaan daerah sangat perlu dilestarikan dan mempertahankan budaya butuh perhatian khusus dan tanggung jawab kita semua. Banyak budaya yang diwariskan leluhur yang perlu dipertahankan termasuk seni musik se-

bagai seni kearifan lokal orang Batak."Karena itu perlu kita jaga dan lestarikan agar ke depan budaya kita bisa menjadi andal dan sebagai tujuan utama wisata di daerah ini,"ujar Bupati Kasmin Simanjuntak. Tak lupa bupati mengingatkan dalam pelaksaanan FDT 17-21 September nanti, agar seluruh masyarakat mendukung dan menyukseskan dan berpartisipasi dalam pelaksanaannya nanti. "Dengan harapan kiranya pelaksanaan FDT di Tobasa akan memberikan kesan kepada tamu dan undangan kita dari seluruh dunia ini," katanya. Sementara, Ketua Panitia Cai b Hasibuan menyebutkan festival bertujuan untuk membangkitkan kembali musik tradisional Batak Toba yang semakin lama semakin pudar oleh musik modern zaman sekaran. "Festival ini adalah ajang kreasi musik akustik dan gondang Batak," ujarnya. (MG)

Ricky Prandana Nasution SE

Masyarakat DS Dukung Kebijakan Ashari Tambunan nya yang tidak produktif, meruPercut Sei Tuan-andalas Masyarakat Deli Serdang me- pakan langkah serius dan harus nyambut baik dan mendukung mendapat dukungan semua pihak. Seperti kemarin saat bersicita-cita serta kebijakan Bupati Deli Serdang H Ashari Tambunan laturahmi dan temu ramah dengan menciptakan perubahan kearah masyarakat Pantai Labu, Bupati yang lebih baik serta berarti bagi juga langsung memerintahkan SKPD dan perangkat kecamatan, perkembangan kabupaten ini. "Kalau sudah ada niat itu sudah desa, mengembangkan dan memsangat baik, tinggal apakah jajaran pertahankan budaya dan ciri khas pemerintahan di bawahnya mam- lokal deerah itu."Ini kan sebuah kemajuan yang pu bersinergi dengan menghormati kearicita-cita mulia pimpifan lokal yang kemunannya, agar visi misi dian dapat dikempemkab Deli Serdang bangkan menjadi podapat diwujudkan tensi daerah, baik di bersama,”ujar angsektor wisata dan gota DPRD DS dari lainnya," ujarnya. partai Golkar Ricky Ricky juga sangat Prandana Nst SE setuju dengan akti(foto), kepada andavitas bupati yang mau las, di kediamannya, mendengar langsung Desa Tembung, Peraspirasi rakyat decut Sei Tuan, Sabtu ngan kunjungan (30/8). mendadaknya ke Politisi Partai Godaerah daerah di kalkar ini sepakat debupaten ini. Bahkan, ngan upaya bupati undia tidak segan-setuk menyudahi sta Ricky Prandana Nst gan menegor aparattus disclaimer atas penilaian BPK RI terhadap lapo- nya yang lalai. Nah, kalau sudah bagus, yang ran keuangan Pemkab Deli Serdang, selama enam kali berturut- harus kita dukung. Agar kinerja turut. “Ke depan, disclaimer ini Pemkab lebih maksimal. Tapi harus berubah menjadi Wajar kalau pejabatnya tidak menduTanpa Pengecualian (WTP), se- kung dan kinerjanya negatif, busuai apa yang diucapkan Bupati pati harus tegas mengganti apaAshari dalam kesempatan ber- ratnya yang tidak becus. Ini butuh temu dengan masyarakat”, kata keberanian. Saya senang, karena bupati sudah melakukan tindakan Ricky. Anggota DPRD DS yang kem- tegas dengan mengganti aparat bali duduk sebagai anggota legis- yang tidak produktif di daerahnya. Ricky juga yakin, apapun kebilatif dari Dapil II PS Tuan periode 2014-2019 ini menilai, keinginan jakan kalau positif, rakyat akan Bupati Ashari mencapai WTP, menjadi juri yang baik untuk bukan hal percuma. Sebab, gaya menilai kinerja positif pimpinankepemimpinan suka blusukan, nya. "Saya dan warga siap memserta mampu bertindak tegas berikan ‘reward’ kepada pemimterhadap SKPD maupun jajaran- pin yang pro rakyat,” katanya. (FT)

harian andalas | Hal.

6

Warga Tanah Karo Dukung Pemindahan TPS Pusat Pasar Kabanjahe-andalas Warga Tanah Karo, khususnya Kabanjahe mendukung penuh pemindahan Tempat Penampungan Sementara (TPS) eks korban kebakaran pusat pasar Kabanjahe. Kesemrautan dan kemacetan kota Kabanjahe tidak terlepas dari bangunan TPS di sepanjang badan Jalan Letnan Abdul Kadir dan Mumah Purba, demikian juga pedagang kaki lima yang bebas menjajakan dagangannya di sembarang tempat. Hal itu dikatakan anggota DPRD Karo, Sentosa Sinulingga, kepada sejumlah wartawan, Minggu (31/8) di Kabanjahe. Namun sebelum pemindahan TPS tersebut, lokasi penampungan harus sudah ready. Kalau semuanya sudah siap, sepanjang untuk penataan kenyamanan dan keindahan kota, tidak ada alasan pemindahan TPS ditundatunda. Kalau dibiarkan berlarutlarut, kesemrawutan dan kemacetan Kabanjahe akan semakin parah. “Coba bayangkan, untuk parkir saja di seputaran inti kota susahnya bukan main,” ujarnya. Lagi pula, apa kita tidak malu wajah kota Kabanjahe, centang prenang seperti sekarang. Jalan sudah rusak, tempat parkir tidak ada. Pedagang banyak berjualan tanpa mengindahkan aturan. Namanya juga TPS, hanya untuk sementara. TPS dibangun sekitar tahun 2006, jadi sudah ada 8 tahun.

SEMRA WUT - TPS di Persimpangan Jalan Kapten Pala Bangun dan Letnan Abdul Kadir, SEMRAWUT tepatnya di tugu Catur, menambah kesemrawutan Kabanjahe. Andalas/Robert tarigan Di manapun pemerintah ingin memperhatikan kepentingan rakyatnya. Jadi kalau dipindahkan ke lokasi yang baru, wajar saja, tidak ada masalah sepanjang untuk penataan kota Kabanjahe dan untuk kepentingan rakyat banyak juga, tegas Sentosa. Sementara itu secara terpisah, beberapa warga Tanah Karo, juga mendukung pemindahan TPS. Nikon Karo-Karo (44) warga Kabanjahe, Alba Disona Pelawi (37), warga Kecamatan Payung, mengatakan pemindahan TPS didukung seluruh masyarakat. Kota Kabanjahe harus ditata, sehingga memberikan keindahan dan kenyamanan, ujar mereka. “Setiap ada urusan ke Kabanjahe, langsung terpikir soal macet, makanya sedapat mungkin kami menghindari jalan-jalan seputar TPS untuk mengelakkan kemace-

tan,” tuturnya. Senada hal tersebut, Ketua KNPI Kabupaten Karo, Bali Ukur Ginting mengaku sudah saatnya Pemkab Karo di bawah kepemimpinan Terkelin Berahmana memikirkan pembangunan terminal terpadu, mengingat terminal yang ada saat ini sudah tidak memadai lagi. "Pembangunan terminal terpadu dianggap penting dan mendesak untuk menunjang perluasan kota sekaligus mengurai kesemerawutan, kepadatan pemukiman dan perlalulintasan," ujarnya. Kabanjahe sebagai ibukota kabupaten dan salah satu pusat perdagangan serta pusat pelayanan sosial masyarakat lainnya antara lain bidang kesehatan, pendidikan dan lintas wisata, maka hal ini akan meningkatkan arus lalu lintas mengingat kota ini juga sebagai kota lintasan angkutan antar kota maupun antar propinsi,” ujar Ginting.

Kesemuanya ini, kata Bali Ukur Ginting, akan memberikan efek domino terhadap transportasi sehingga angkutan lalu lintas di Kabupaten Karo akan semakin bertambah dan khusus di kota Kabanjahe dan Berastagi, maupun Tigapanah dan Tigabinanga akan terjebak dalam berbagai kompleksitas apabila tidak dicari alternatif atau solusi menyangkut sarana dan prasarana lainnya sejak sekarang. “Mobilitas transportasi yang semakin meningkat, harusnya didukung dengan perencanaan matang, kesiapan dan tanggungjawab institusi terkait sesuai tugas pokok dan fungsinya masing-masing,” tegasnya. Terkait dengan kondisi ini, baik dari sisi penanggulangan kepadatan arus lalu lintas dan tata kota yang baik serta pemanfaatan terminal untuk peningkatan penerimaan PAD, termasuk didalamnya pembangunan “Terminal Terpadu” Kabanjahe diikuti pemekaran Kecamatan Kabanjahe adalah salah satu solusi cerdas dan kreatif menjawab tantangan kepadatan volume pengguna jalan beberapa tahun kedepan, tuturnya. “Tidak kalah pentingnya, pembenahan dan pengadaan sarana jalan serta pengadaan “Terminal Barang” juga sudah saatnya dibangun mengingat Kabanjahe sebagai pusat perdagangan produk pertanian. Maka berkaitan hal tersebut penambahan dan pembenahan sarana jalan tentu saja mutlak menjadi salah satu faktor pendukung, sehingga kesemrawutan akibat kepadatan arus lalu lintas dapat ter-urai,” tegasnya. (RTA)

Kepemimpinan Kepala SMA Negeri Gebang Peroleh Pujian Gebang-andalas Berkat kesabaran disertai sentuhan 'tangan dingin' yang dilakukan Kepala Dinas Pendidikan dan Pengajaran Kabupaten Langkat, H Sujarno MSi, akhirnya bisa membuat dirinya sedikit tersenyum. Pasalnya niat dan visi misinya, akan berusaha semaksimal mungkin untuk mengubah citra buruk dunia pendidikan Langkat yang selama ini menjadi topik dan pembicaraan hangat sebelum menjabat Kadis P & P. Kini dunia pendidikan Langkat di bawah kepemimpinan Sujarno sudah mulai terlihat ke arah yang lebih baik hingga akhirnya mendapat pujian dari wali murid . Pujian yang dilontarkan wali murid itu, Minggu (31/8), tertuju kepada SMA Negeri Gebang, Langkat. Pasalnya SMA Negeri satusatunya yang berada di Kecamatan Gebang dan berlokasi jauh dari keramaian dan kebisingan suara knalpot kendaraan bermotor tersebut, berada persis di atas bukit berbatasan langsung dengan perkebunan PT Rapala, kini bagai sebuah

Drs Nano Prihatin sekolah yang disulap menjadi sekolah berkualitas di bawah kepemimpinan Drs Nano Prihatin," kata salah seorang wali murid, Drs Putra. Menurut Putra, yang anaknya bersekolah di SMA Negeri Gebang Kelas XI, dulu SMA Negeri Gebang hanya dijadikan siswa atau pelajar sebagai sekolah batu loncatan. Setelah diterima di sekolah tersebut para siswa langsung mengajukan pindah ke sekolah lain. Hanya untuk mendapatkan sta-

tus pelajar SMA Negeri, hingga terkadang bisa terdapat puluhan siswa yang mengajukan pindah setiap tahun, karena sekolah tersebut kurang memiliki kualitas dibanding dengan SMA Negeri lainnya. "Namun di bawah kepemimpinan Nano, kini semua berubah drastis," katanya. Nano Prihatin sendiri saat ditemui andalas di kantornya menuturkan, isu negatif yang berkembang tentang kurangnya kualitas sekolah ini diakuinya. Namun, sejak dia menjabat hampir tiga tahun sebagai kepsek, citra baik sekolah ini mulai terbangun."Lihat sekarang sekolah ini,"katanya sambil menunjuk ke arah halaman sekolah yang dipenuhi dengan rimbunan pohon hijau serta taman terlihat asri. Nano menyebutkan, saat dirinya dulu baru menjabat sebagai kepala sekolah, banyak ditemui murid berkeliaran di luar sekolah saat jam sekolah berlangsung. Pelan tapi pasti, Nano berupaya memperbaiki semua itu dan akhirnya tidak terlihat lagi satupun murid berkeliaran saat jam sekolah berlangsung.

"Saat ini juga tidak ada lagi murid mengajukan pindah ke sekolah lain. Malah sebaliknya banyak murid asal sekolah lain ingin masuk ke sekolah ini. Namun dengan kondisi ruang belajar yang sudah penuh terpaksa kami tidak menampung mereka,"katanya. Nano menambahkan, siswa SMA Negeri Gebang setiap tahun banyak yang lulus masuk jalur undangan Seleksi Nasional Masuk Perguruan Tinggi Negeri (SNMPTN). Tahun ini sebanyak 15 orang. Nano bertekad SMA Negeri Gebang bisa meraih predikat sebagai sekolah Adiwiyata tingkat nasional. "Saya optimis akan mampu meraih predikat tersebut,"kata Nano sembari menyebut keberhasilan yang dicapai semua tidak terlepas dari peranserta dan arahan Kadis Pendidikan dan Pengajaran Langkat H Sujarno MSi."Pak Kadis selalu memotivasi agar kami bisa menciptakan dunia pendidikan Langkat ke arah yang lebih baik, sehingga nanti bisa melahirkan siswa berprestasi,"ujarnya. (DN)


RAGAM 7 Operet 'Putri Runduk dan Kingkong' Meriahkan Hari Jadi ke-69 Tapteng Senin

harian andalas | Hal.

1 September 2014

Pandan-andalas Pementasan operet "Putri Runduk Bersama Kingkong dari Pulau Mursala" memeriahkan puncak Hari Jadi ke69 Kabupaten Tapanuli Tengah (Tapteng), Sabtu (30/ 8) di Pantai Indah Kalangan, Pandan. Operet yang juga menggambarkan masa kejayaan Kota Barus sebagai pusat perdagangan internasional ratusan tahun silam, menceritakan kisah percintaan putri seorang raja yang sudah bertunangan dengan putra raja bernama Datuk Itam itu berakhir dengan tragis. Putri Runduk pada masa itu menjadi perhatian semua orang, termasuk pedagang mancanegara yang ingin membeli rempah-rampah. Untuk mempersunting Putri Runduk ahirnya berujung dengan pertumpahan darah. Namun saat bersamaan muncul sosok kingkong sebagai penyelamat putri, walaupun akhirnya king kong pun berhasil dikalahkan seorang pemuda bernama Janggi. Operet yang disutradarai langsung, Bupati Tapteng Raja Bonaran Situmeang SH MHum diperankan anak-anak SMAN 1 Matauli Pandan itu memukau para penonton. Turut hadir menyaksikan operet

tersebut, Asisten Pemerintahan Setdaprovsu Hasiholan Silaen yang datang mewakili Gubsu. Berkalikali menyampaikan rasa bangganya dengan pertunjukan itu. Menurutnya, selama mengikuti dan menyaksikan HUT kabupaten/ kota di Sumatera Utara, baru HUT Tapteng yang terbaik dalam mengemas acara perayaannya. Keberhasilan Bupati Tapteng Raja Bonaran Situmeang dalam sambutannya mengatakan, Tapteng merupakan miniatur Indonesia, karena berbagai suku hidup berdampingan dengan rukun di kabupaten itu. Momen hari jadi Tapteng diharapkan dapat lebih membangkitkan semangat seluruh masyarakat untuk mencintai dan melestarikan sejarah, seni budaya serta tradisi sebagai identitas yang harus dipertahankan. Dengan usia ke-69 bersamaan dengan usia kemerdekaan RI, Kabupaten Tapteng merupakan salah satu daerah yang telah melewati berbagai peristiwa perjalanan sejarah dan dinamika pembangunan yang merupakan bagian dari perjalanan bangsa. Dan momen ini pula, tepat untuk mengapresiasikan dan mendedikasikan apa yang dimiliki untuk memajukan Tapteng dengan ketersediaan keunggulan kompetitif dan komparatif yang dapat memacu pertumbuhan dan perkembangan pembangunan serta mempertahan-

PWI Sumut Gelar Silaturahmi

Berhadiah Utama Sepeda Motor Medan-andalas Persatuan Wartawan Indonesia (PWI) Provinsi Sumatera Utara (Sumut) akan menggelar acara silaturahmi, Sabtu (20/9) mendatang di lokasi wisata Theme Park Pantai Cermin, Kab. Serdang Bedagai. Acara silaturahmi PWI Sumut untuk pelaksanaan tahun keempat di lokasi wisata itu secara khusus mempersembahkan hadiah utama satu unit sepeda motor, dan 10 hadiah menarik lainnya antara lain televisi dan handphone/blackberry. Hadiah diperebutkan melalui pencabutan lucky-draw. Ketua PWI Sumut Drs Muhammad Syahrir didampingi Wakil Ketua Drs Khairul Muslim dan Rizal Rudi Surya, Sekretaris Edward Thahir S.Sos serta sejumlah unsur pengurus lainnya menjelaskan hal itu usai menggelar rapat persiapan di Gedung PWI Sumut Parada Harahap Jalan Adinegoro No.4 Medan, Jumat (29/8). Sementara Sekretaris PWI Sumut Edward Thahir yang juga sebagai Ketua Panitia mengharapkan kepada seluruh Anggota PWI yang tersebar di kabupaten/kota se Sumut agar segera mengkonfirmasi kehadiran ke staf sekretariat PWI Sumut paling lambat 17 September 2014 pada jam kerja. Saat mendaftarkan kehadiran, Anggota PWI hanya diperkenankan membawa istri atau suami serta anak-anak dengan penyertaan kontribusi Rp 10 ribu per orang. “Kehadiran di Theme Park Pantai Cermin dimulai pukul 10.00 hingga 13.00 WIB dan datang dengan kendaraan masing-masing,” jelas Edu panggilan Edward Thahir. (REL)

OPERET - Kingkong saat menyelamatkan Putri Runduk, dalam salah satu adegan di operet Putri Runduk dan Kingkong dari Pulau Mursala, pada puncak Hari Jadi ke-69 Tapteng, Sabtu (30/8) di Pantai Indah Kalangan, Pandan. kan ikatan persatuan dan kebersamaan di antara seluruh komponen masyarakat sebagai penggerak pembangunan. Bonaran mengaku kebersamaan selama ini telah membuahkan hasil bagi Kabupaten Tapteng, seperti keberhasilan di bidang pendidikan pada tahun 2014 Tapteng mencatatkan diri sebagai juara pertama

tingkat nasional dengan nilai tertinggi untuk tingkat SMP, sedangkan untuk tingkat SMA menduduki peringkat ketiga. Di bidang UKM dan koperasi, Pemkab Tapteng mendapat penghargaan Bhakti Koperasi Tahun 2014 dari Kementerian Koperasi dan UKM RI. Di bidang Keluarga Berencana (KB), Pemkab Tapteng

mendapat penghargaan Satya Lencana Manggala Karya Kencana atas keberhasilan pelaksanaan program keluarga berencana. Demikian dukungan Pemkab Tapteng dakam kegiatan rekor dunia martumba Generasi Berencana (Genre) sebagai alat sosialisasi KB yang telah mendapat penghargaan MURI dengan peserta 20.000

siswa dan serentak dilakukan di delapan kabupaten/kota. Di bidang kesehatan, Pemkab Tapteng telah membangun dua rumah sakit, Rumah Sakit Umum Daerah Pandan dan Rumah Sakit Umum Daerah Barus untuk mendukung terselenggaranya pelayanan kesehatan yang lebih baik. Di bidang pariwisata, Pemkab Tapteng telah membangun kawasan wisata Pantai Bosur dan Air Terjun Sihobuk sebagai kawasan wisata yang sering dikunjungi masyarakat, bahkan dari luar daerah. Selanjutnya untuk tahun 2014, pemkab akan membangun secara bertahap Makam Papan Tinggi dan Makam Mahligai yang nantinya akan menjadi salah satu objek wisata religi islami di Indonesia. Sementara di bidang pertanian, Pemkab Tapteng telah berhasil memotivasi masyarakat untuk melakukan pola-pola pertanian modern dan baik, sehingga mencapai tingkat swasembada beras sebesar kurang lebih 1,39 persen. Gubsu Gatot Pujo Nugroho dalam sambutan tertulis yang dibacakan Hasiholan Silaen mengharapkan momen Hari Jadi ke-69 Tapteng mampu meningkatkan kinerja pemerintahan daerah itu guna mewujudkan pelayanan prima dan lebih baik lagi ke depan, sehingga semakin menumbuhkan masyarakat Tapteng yang maju, sejahtera, dan bermartabat. (AT)

Talkshow Masta IMM FKIP UMSU

Mahasiswa Harus Sukses Berorganisasi dan Akademik DOSEN Fakultas Keguruan dan Ilmu Pendidikan (FKIP) Universitas Muhammadiyah Sumatera Utara (UMSU) Pirman Ginting SPd MHum mengatakan, mahasiswa yang menjadi aktivis harus sukses dalam berorganisasi dan akademik. Artinya, harus ada keseimbangan, antara menjalankan organisasi dan belajar. “Saya sebagai aktivis mahasiswa pernah dipuji dosen karena berhasil dalam belajar dan mendapat nilai indeks prestasi (IP) yang baik,” kata Pirman ketika menjadi narasumber Talkshow Aktivis dan Akademis pada Masa Ta’aruf Pimpinan Komisariat Ikatan Mahasiswa Muhammadiyah (PK IMM) FKIP UMSU, di kampus utama UMSU, Jalan Muktar Basri, Medan, Jumat (29/8). Dosen di Prodi Pendidikan Bahasa Inggris FKIP UMSU ini menyarankan, mahasiswa hendaknya mampu membagi waktu dengan baik selama kuliah. Dengan demikian kesuksesan akan diraih baik di bidang organisasi maupun akademisi. Dalam kesempatan itu, Sekretaris Prodi Pendidikan Bahasa Indonesia, Winarti SPd MPd menceritakan dirinya merupakan salah satu wanita yang pernah terjun di dunia aktivis dengan memimpin Unit Kegiatan Mahasiswa-Lembaga Pers Mahasiswa (UKM-LPM)

SERAHKAN BUKU - Dosen FKIP UMSU Muhammad Arifin SPd MPd menyerahkan buku karya Ahmad Syafii Maarif "Memoar Seorang Anak Kampung" kepada mahasiswa baru yang berhasil menjawab pertanyaan pada Masta PK IMM FKIP UMSU, Jumat (29/8). Teropong UMSU pada 20052006. Menurutnya, perempuan ternyata juga mampu menjadi seorang akvitis dan pemimpin. “Ini bukti adek-adek mahasiswa yang immawati (mahasiswa perempuan-red) ke depan tidak boleh kalah dalam berorganisasi,” ucapnya. Winarti berharap mahasiswa baru harus berani menggantungkan cita-cita setinggi-tinggi sehingga ke depan bisa meraih impian. Makanya, saat mengakhiri talkshow dirinya mempersila-

kan mahasiswa baru untuk membuat daftar mimpi dalam tempo 30 detik, dan yang berhasil membuat mimpi banyak mendapat hadiah buku. Sedangkan Dosen FKIP UMSU Muhammad Arifin SPd MPd mengatakan, kuliah di sebuah universitas tidak hanya untuk mencari kerja tetapi juga berlatih menjadi pemimpin. Di kampus, katanya, mahasiswa juga diajarkan membangun kehidupan demokrasi. Untuk itu, kegiatan kemahasiswaan internal kampus seperti BEM, IMM,

dan UKM harus lebih dibesarkan agar mahasiswa mampu mengaktualisasikan diri dalam mengembangkan pemikiran, kreativitas, dan hobinya. “Kehidupan demokrasi di kampus tidak boleh mandek. Tetapi harus didukung sehingga lahir calon-calon pemimpin masa depan,” ujar Arifin yang pernah menjabat Presiden Mahasiswa UMSU periode 2004-2005. Dia menyebutkan, ada empat kriteria mahasiswa selama menempah ilmu di kampus. Pertama, mahasiswa luar biasa. Artinya, mahasiswa

yang berhasil dan menawan dalam bidang akademik dan organisasi. Kedua, mahasiswa biasa. Kriteria ini banyak terdapat di kampus. Memiliki nilai yang baik tetapi tidak pernah bergabung dalam organisasi internal maupun eksternal kampus. Ketiga, mahasiswa pelupa, mahasiswa yang sibuk berorganisasi tetapi lupa akan akademik sehingga lama menyelesaikan studi. Sedangkan keempat, mahasiswa yang merana. Kondisi ini sangat menyedihkan, sudah tidak berhasil di bidang akademik dan juga tidak berhasil dalam organisasi sehingga tidak ada yang dibanggakan. Narasumber lain, Syahripal Putra SPd MHum mengingatkan kepada mahasiswa mau jadi apapun ke depan terserah mahasiswa karena mahasiswa yang menjalaninya. “Ingin berhasil atau tidak semua tergantung mahasiswa. Jadi, untuk berhasil butuh kerja keras dan kemauan,” ujarnya. Acara talkshow semakin hidup ketiga narasumber memberikan pertanyaan kepada mahasiswa. Bagi yang bisa menjawab mendapat hadiah buku. Acara juga ditandai dengan penyerahan piagam penghargaan dari Ketua PK IMM FKIP UMSU Rilo Fanbudi kepada keempat narasumber. (HAM)


OLAHRAGA

Senin 1 September 2014

harian andalas | Hal.

8

Inzaghi Ingin Asah Ketajaman Torres di AC Milan

Hajar Everton di Goodison Park

Chelsea Puncaki Klasemen Liverpool-andalas Drama seru 9 gol terjadi dalam duel Chelsea melawan Everton dalam lanjutan Premier League, Minggu (31/8) dini hari WIB. The Blues akhirnya menang 6-3 dalam laga di Goodison Park. Chelsea sudah unggul saat laga baru berjalan semenit. Diego Costa sukses membobol gawang Tim Howard setelah memanfaatkan umpan Cesc Fabregas. Dua menit kemudian, tim tamu berhasil menggandakan keunggulan. Kali ini Branislav Ivanovic yang tak terkawal sukses memanfaatkan umpan matang Ramires. Everton tak tinggal diam. The Toffees menipiskan skor pada menit

45. Tandukan Kevin Mirallas bersarang di gawang Chelsea yang dikawal Thibaut Courtois. The Blues semakin menjauh pada menit 67. Seamus Coleman mencetak gol bunuh diri setelah salah mengantisipasi umpan silang Eden Hazard. Tim tamu kembali menjauh pada menit 74. Tendangan jarak jauh Nemanja Matic membuat kiper Tim Howard mati langkah. Hujan gol di Goodison Park berlanjut dua menit kemudian. Pemain anyar Everton, Samuel Eto'o sukses menjebol gawang The Blues lewat sundulan. Semenit kemudian,

Kekalahan City Kejutkan Pellegrini

Chelsea menambah pundi-pundi gol lewat aksi Ramires. Costa akhirnya menutup pesta gol Chelsea pada menit 90. Pemain naturalisasi Spanyol ini memanfaatkan kesalahan barisan pertahanan Everton. Skor 6-3 untuk keunggulan The Blues bertahan hingga akhir pertandingan. Berkat kemenangan ini, tim besutan Jose Mourinho sukses memuncaki klasemen dengan nilai sempurna, 9 poin dari 3 pertandingan. Mereka unggul selisih gol atas Swansea City yang mengoleksi poin serupa. Kendati meraih hasil positif saat melawat ke markas Everton, Manajer Jose Mourinho juga menyoroti The

Blues yang kebobolan terlalu banyak. "Jika bumbu dari sepakbola adalah gol, maka bisa mendapatkan sembilan gol dalam satu laga Premier League merupakan bumbu yang fantastis," kata Mourinho di BBC. "Kedua tim bermain fantastis. Saya tahu bahwa Everton tim yang sangat bagus saat menyerang dan pergerakan mereka sulit dikontrol. Tapi, kami kebobolan tiga gol, dan itu terlalu banyak. Dari semua itu, saya bisa dengan jelas mengidentifikasi kesalahan dan siapa saja yang terlibat di dalamnya. Tapi, pada akhirnya kami sangat mematikan saat melakukan serangan," imbuhnya. Sedangkan manajer The Toffees Roberto Martinez menyoroti cara

bertahan anak asuhnya. "Cara bertahan kami lemah. Untuk kebobolan dua gol dalam waktu yang cepat sungguh membuat kami kacau. Tapi, kami meresponsnya dengan luar biasa," tutur Martinez di BBC. "Ada satu atau dua situasi di mana kami tidak bertahan seperti seharusnya kami lakukan. Tapi, skor itu merupakan margin yang tak besar." "Ada banyak hal positif buat kami. Tapi, kami tak bisa terus kebobolan dengan seperti yang kami alami, itu tidak natural dan kami harus meningkatkan performa. Tapi, cara kami bangkit dari kebobolan untuk bisa kembali ke dalam pertandingan, akan membuat kami bisa menunjukkan potensi," imbuhnya. (VB/DTS)

Atletico Raih Kemenangan Perdana Madrid-andalas, Atletico Madrid berhasil meraih kemenangan perdana di ajang Primera Division musim ini setelah mengalahkan Eibar 2-1 di Stadion Vicente Calderon, Minggu (31/ 8) dini hari WIB. Atletico membuka keunggulan melalui torehan Miranda saat pertandingan baru berjalan 11 menit. Gol tersebut diciptakannya seusai menerima umpan silang Koke dari sisi kiri pertahanan Eibar. Pada menit ke-25, giliran Mario Mandzukic yang mencatatkan namanya di papan skor. Menerima umpan Gabi, Mandzukic lalu melakukan sundulan yang bolanya masuk ke pojok kanan atas gawang Eibar tanpa mampu dihalau kiper Aranzamendi.

Manchester-andalas Manchester City di luar dugaan menelan kekalahan saat menjamu Stoke City di lanjutan Liga Inggris. Manajer The Citizens, Manuel Pellegrini, menyebut bahwa hasil itu mengejutkan baginya. Saat melakoni pertandingan di Etihad Stadium, Sabtu (30/8) malam WIB, City kalah dengan skor tipis 01. Gol dari Mame Biram Diouf mengantarkan The Potters membungkus tiga poin. Soccernet mencatat bahwa City tampil sangat dominan dalam pertandingan itu. Mereka mencatatkan 73 persen ball possession. Tak cuma itu, City juga mencatatkan 16 sepakan ke gawang dan cuma dua yang tetap sasaran. Pellegrini lantas mengakui bahwa para penggawa City kurang kreatif untuk menemukan ruang. "Ini merupakan kekalahan yang mengejutkan karena kami tak mengharapkan menelan kekalahan saat melawan Stoke. Tapi, laga seperti ini kadang-kadang terjadi," kata Pellegrini di BBC. "Kami mencoba dari berbagai tempat dan kami benar-benar tidak kreatif, kami tak menemukan ruang, serta kredit buat Stoke," imbuhnya. Dengan hasil ini, City berada di posisi keempat dengan enam poin dari tiga laga. Stoke di posisi kesembilan dengan poin empat.(DTS)

Eibar sempat memperkecil kedudukan setelah Abraham Minero sukses memaksimalkan umpan Mikel Arruabarrena pada menit ke-32. Akan tetapi, skuad asuhan Gaizka Garitano itu tidak dapat kembali mencetak gol sehingga skor 2-1 untuk Atletico tetap bertahan hingga pertandingan usai. Kemenangan ini membuat Atletico naik ke posisi ketiga klasemen sementara dengan perolehan poin empat dari dua pertandingan. Sementara itu, Eibar menempati posisi kesembilan dengan poin tiga dari dua laga. Sementara itu, Athletic Bilbao meraih kemenangan perdana musim ini ketika menjamu Levante. Athletic menang tiga gol tanpa balas pada laga yang berlangsung di San Mames tersebut. (VB)

Juventus Menang Berkat Gol Bunuh Diri Verona-andalas Juventus meraih kemenangan tipis di laga perdana Serie A musim 2014-15. Sang juara bertahan menaklukkan tuan rumah Chievo Verona 1-0 di Stadion Marc'Antonio Bentegodi, Minggu dini hari WIB. Satu-satunya gol yang tercipta dilesakkan oleh bunuh diri Cristiano Biraghi pada menit ketujuh. Sepak pojok Carlos Tevez disambut tandukan oleh Martin Caceres. Sundulan Caceres mengenai Biraghi dan berbuah gol bunuh diri. Setelah itu, Chievo sempat memiliki peluang lewat aksi Ezequeiel Schelotto. Namun, upaya dari mantan pemain Inter Milan itu masih bisa digagalkan kiper Juve, Gianluigi Buffon.

Arturo Vidal nyaris saja membuat kedudukan menjadi 2-0 pada menit 16. Namun, tendangan pemain yang dihubungkan dengan Manchester United ini dihalau bek lawan, Bostjan Cesar. Di babak kedua, Juve tetap melancarkan serangan. Namun, upaya yang dibangun Vidal dan juga Carlos Tevez tak mampu menghadirkan gol kedua. Kemelut di depan gawang Juve terjadi pada menit 77. Tendangan Alberto Paloschi diblok Angelo Ogbonna. Setelah itu, bola disambut tendangan oleh Maxi Lopez. Namun, masih bisa digagalkan Buffon. Tak ada lagi gol tercipta hingga akhir pertandingan. Skor 1-0 untuk kemenangan Juve bertahan hingga akhir pertandingan. (VB)

Umpan Panjang yang Menyulitkan 'Setan Merah' MANCHESTER United kembali gagal meraih poin penuh setelah hanya bermain imbang 0-0 melawan Burnley. 'Setan Merah' sulit untuk menembus pertahanan tim promosi tersebut lantaran terlalu banyak melepas umpan panjang. Pada laga yang berlangsung di Turf Moor, Sabtu (30/8) malam WIB, United kembali tampil dengan formasi 3-4-1-2 dengan menempatkan Juan Mata sebagai "nomor 10" dan didukung oleh Darren Fletcher dan Angel Di Maria. Dalam formasi demikian, Mata — selaku nomor 10 — sudah selayaknya mendapatkan pasokan operan yang memadai dari lini tengah. Tugas tersebut sedianya dilakukan oleh Fletcher. Namun demikian, Fletcher tampil di bawah standar. Alih-alih menerima operan dari lini belakang dan menyalurkannya kepada Mata, atau menjaga penguasaan bola di lini

tengah, gelandang asal Skotlandia itu tampil pasif. Imbasnya, Mata pun harus turun ke lini tengah untuk mencari bola. Yang kemudian terjadi, gelandang asal Spanyol itu terpaksa melepaskan umpan panjang untuk memberikan suplai ke lini depan -- hal yang juga banyak dilakukan para pemain belakang United lantaran ketiadaan pemain yang bisa diberikan bola di lini tengah. "Jelas, kami kecewa. Kami datang ke sini untuk mendapatkan tiga poin dan kami tidak melakukannya. Kami bermain lebih baik di babak kedua, tapi tidak cukup bagus untuk memenangi laga," ujar Mata kepada MUTV. "Saya yakin, ketika kami bisa melakukan operan di sepertiga akhir lapangan, kami bisa menciptakan banyak peluang. Tapi, kami terlalu banyak melepaskan umpan panjang di babak pertama, yang mana mungkin

itu jadi alasan kami tidak bermain dengan baik." Selain banyak melepaskan umpan panjang ke depan, United juga banyak melepaskan umpan ke sisi sayap yang diisi oleh Ashley Young dan Antonio Valencia. Sial buat mereka, Young dan Valencia tidak cukup baik dalam melepaskan crossing. Total, sepanjang laga, hanya ada satu crossing sukses yang bisa diberikan keduanya. Di sisi lain, Di Maria, yang menjalani debutnya bersama 'Setan Merah', dinilai tampil apik. Tidak hanya memberikan kecepatan di lini tengah, dia juga beberapa kali menjadi awal dari serangan United di babak pertama. Namun, dia hanya bermain selama 70 menit dan akhirnya diganti oleh Anderson. Di Maria disebut mengalami cedera di bagian betis. Manajer MU, Louis van Gaal, menyatakan cedera yang dialami Di

Milan-andalas Pelatih AC Milan, Filippo Inzaghi, mengaku senang bisa mendatangkan Fernando Torres dari Chelsea. Inzaghi bertekad untuk bisa mengembalikan keganasan Torres di depan gawang lawan. El Nino menjadi salah satu pembelian gagal Chelsea. Didatangkan dari Liverpool dengan banderol 50 juta poundsterling pada 2011 silam, Torres tak mampu menunjukkan kapasitasnya sebagai striker kelas wahid daratan Eropa. Torres hanya mampu mencetak 20 gol dari 110 penampilan di Premier League. Bandingkan, ketika berseragam Liverpool, Torres mampu mencetak 65 gol hanya dalam 102 laga Premier League. Saat ini, Inzaghi tengah mencari solusi untuk masalah yang dialami pria 30 tahun. Mantan pemain Milan ini sedang mencari peran yang pas untuk Torres di skuad Rossoneri. "Saya sudah bicara dengan Torres saat dia masih menjalani tes medis. Saya mau tahu dia orang yang seperti apa dan semuanya berjalan positif," kata Inzaghi di situs resmi klub. "Sekarang, semua bergantung pada saya untuk mengembalikan level permainan Torres. Dan saya akan mencari posisi dan peran apa yang pas untuk dia," lanjutnya. Torres dipinjam Milan dari Chelsea selama 2 tahun. Striker timnas Spanyol itu diproyeksikan untuk mengisi pos yang ditinggalkan Mario Balotelli. Kemungkinan besar, Torres belum bisa diturunkan Inzaghi di laga melawan Lazio pada Minggu 31 Agustus 2014 malam nanti. (DBS)

Maria tidak terlalu parah. Penarikan yang dilakukan Van Gaal adalah langkah pencegahan agar cedera winger timnas Argentina itu tidak memburuk. "Itu (penarikan) adalah langkah pencegahan," kata Van Gaal seperti dilansir ESPN Permainan Di Maria di laga melawan Burnley juga tidak terlalu menonjol. Dia belum bisa menjalankan perannya sebagai roh permainan MU. "Hari ini, kita tidak melihat pemain kelas dunia dari Real Madrid. Tapi, kamu tidak bisa mengharapkan itu untuk sementara," aku Van Gaal. "Dia harus beradaptasi dengan gaya dan kultur permainan di Inggris. Di Maria juga harus mencocokkan diri dengan pemain lain. Semua itu butuh waktu," lanjut 'Si Tulip Besi'. Sudah 4 laga yang dijalani MU di awal musim kompetisi 2014/15. Namun, Setan Merah belum meraih

satu pun kemenangan. Mereka imbang di 2 kesempatan dan kalah 2 kali. Namun Van Gaal mengaku anak asuhnya sudah bermain lebih baik saat melawan The Clarets, julukan Burnley. Ia pun menegaskan timnya harus bersabar. “Sekarang ini jelas tidak, tapi kami harus menunggu dan memiliki kepercayaan bahwa ini masih bisa terjadi (kemenangan),” ungkap Van Gaal, seperti dilansir Soccerway, Minggu (31/8). “Saya pikir babak pertama (melawan Burnley) kami melakukan hal sama seperti Burnley yakni bertarung, dan saya pikir kami harus bermain bola jika melawan tim seperti Burnley. Kami pun melakukannya jauh lebih baik di babak kedua. Tapi, Anda harus mencetak gol dan itu yang kami tidak lakukan. Jadi, ini adalah hasil yang mengecewakan,” jelasnya. (DTS/VB/OZ)

Pep: Bayern Kehilangan Kontrol Muenchen-andalas Pelatih Bayern Muenchen, Pep Guardiola, menilai timnya kehilangan kontrol saat bermain imbang 1-1 dengan Schalke 04 pada lanjutan Bundesliga di Stadion Veltins-Arena, Sabtu (30/8). Pada pertandingan ini, Bayern memainkan formasi 3-4-3. Namun, strategi tersebut membuat lini depan Bayern tumpul, meski, menurut catatan Soccernet, sepanjang laga mereka mampu menguasai bola sebanyak 64 persen. Bayern unggul lebih dulu setelah Robert Lewandowski mencetak gol pada menit ke-10. Namun, skuad tuan rumah mampu menyamakan kedudukan melalui torehan Benedikt Hoewedes pada menit ke-62. "25 atau 30 menit pertama itu adalah permainan terbaik kami selama enam bulan terakhir. Setelah itu, kami tidak lagi mengontrol penguasaan bola, sehingga kami tidak lagi mengendalikan pertandingan. Tetapi, banyak berlari sehingga itu bagus untuk latihan serta tes bagi kaki para pemain kami," ungkap Guardiola. Hasil imbang itu membuat posisi Bayern tetap berada di posisi keenam dengan poin empat dari dua pertandingan. Pada laga berikutnya, Lewandowski dan kawan-kawan bakal menghadapi Vfb Stuttgart pada Sabtu (13/9). "Kami sekarang mempunyai dua pekan tanpa menjalani pertandingan dan saya berharap sejumlah pemain yang mengalami cedera bisa mengikuti latihan," harap Guardiola. Pada laga tersebut, Guardiola memainkan Xabi Alonso sebagai starter. Terkait penampilan mantan pemain Real Madrid itu, Guardiola pun mengatakan, "Dia akan banyak membantu tim karena dia mempunyai kualitas yang hebat." (KC)


OLAHRAGA Marin Juara Dunia Bulutangkis Pertama dari Spanyol Senin

1 September 2014

Indonesia Pulang Tanpa Gelar Kopenhagen-andalas Carolina Marin mencatat sejarah baru sebagai juara dunia bulu tangkis pertama asal Spanyol. Marin menundukkan unggulan pertama asal Tiongkok, Li Xuerui, pada laga final Kejuaraan Dunia 2014 di Kopenhagen, Denmark, Minggu (31/ 8). Marin menang 17-21, 21-17, 21-18. Li yang unggul teknik maupun kecepatan memimpin dalam pengumpulan angka. Melaju hingga 5-0, pebulu tangkis 23 tahun ini tak pernah terkejar hingga gim pertama berakhir dengan 21-17. Marin bermain lebih menggebrak pada gim kedua dan sempat memimpin di awal. Meski pergerakannya tak secepat gim pertama, Li berhasil mengejar dan berbalik memimpin hingga unggul 13-8. Marin meraih empat angka beruntun dan mendekat hingga posisi 12-13. Li kembali menjauh, tetapi akhirnya Marin berhasil menyamakan kedudukan di angka 15-15, lalu berbalik unggul 17-15. Makin percaya diri, Marin akhirnya menyudahi gim ini dengan kemenangan 21-17, dan memaksa pertandingan berlanjut ke gim ketiga. Gim ketiga berjalan lebih lambat. Kedua pemain beberapa kali melakukan kesalahan sendiri yang menguntungkan lawan dalam

pengumpulan angka. Setelah imbang 8-8, Li memimpin perolehan poin. Namun, Marin berhasil mengejar dan keduduk kembali imbang, 15-15. Li makin tertekan, sementara Marin makin percaya diri. Li sempat meminta medical time out karena sakit pada kaki kanannya, ketika berada pada posisi tertinggal 15-16. Sisa pertandingan berjalan makin menegangkan. Marin akhirnya menyudahi pertandingan 79 menit tersebut setelah menutup gim ketiga dengan 21-18. Marin resmi menjadi juara dunia baru. Bagi Li, ini adalah kali kedua secara beruntun dia gagal meraih gelar juara dunia setelah sampai di

partai final. Tahun lalu, dia kalah dari Rathcanok Intanon (Thailand). Di nomor ganda putri, Tian Qing/Zhao Yunlei jadi juara setelah mengalahkan sesama pebulutangkis China Wang Xiaoli/Yu Yang dengan 21-19 dan 21-15. Sementara dari ganda putra Ko Sung-Hyun/Shin Baek-cheol juga mengalahkan rekan senegaranya dari Korea Selatan Lee Yong Dae/Yoo Yeon Seong. Dalam tempo 81 menit unggulan 12 itu mengalahkan unggulan dua dengan 22-20, 21-23 dan 21-18. Tanpa Gelar Sebelumnya, di semifinal, Tommy Sugiarto yang menjadi satu-satunya wakil Indonesia yang

tersisa di BWF World Championships 2014 harus terhenti lantaran takluk oleh Chen Long. Bermain melawan Chen yang merupakan unggulan kedua turnamen, Tommy sempat memberi perlawanan sengit terhadap sang lawan. Sempat unggul 7-6, tapi wakil asal Tiongkok mampu tampil lebih konsisten karena berhasil unggul jauh 16-10. Terus ditekan oleh Chen, akhirnya wakil Merah Putih menyerah di set pertama dengan 21-16. Di set kedua, kejar-kejaran skor kembali terjadi. Namun, Tommy baru bisa bernafas lega karena sempat unggul tiga angka, interval pertama di set kedua pun menjadi miliknya dengan 11-10.

Insiden kurang menguntungkan menimpa putra dari legenda Icuk Sugiarto itu saat sedang memimpin 17-15. Ya, saat Tommy yang berniat menyapu shuttlecock, ia malah terpeleset dan engkelnya terkilir. Long berhasil memanfaatkan situasi tersebut dengan terus menempel ketat perolehan poin Tommy. Akhirnya, ketahanan Tommy mencapai batas dan ia pun menyerah di set kedua dengan 22-20. Atas hasil ini, Indonesia dipastikan pulang dengan tangan hampa lantaran tidak ada satu pun wakilwakilnya yang meraih medali. Torehan paling apik hanya dicatat Tommy yang berhasil melaju hingga empat besar. (KC/DBS)

AS Terbuka

Serena Lanjutkan Rentetan Kemenangan New York-andalas Serena Williams meneruskan rentetan kemenangannya di Grand Slam Amerika Serikat Terbuka. Serena mengalahkan Varvara Lepchenko untuk mendapatkan tempat di babak 16 besar. Serena mengalahkan Lepchenko dalam waktu 1 jam 35 menit pada pertandingan babak ketiga di Arthur Ashe Stadium, Sabtu (30/8/2014). Petenis nomor satu dunia yang jadi unggulan teratas itu menang dua set langsung 6-3, 6-3. Kemenangan ini menambah panjang rentetan kemenangan Serena di AS Terbuka. Dia telah menang 17 kali secara berturut-turut dan menjadi juara dalam dua edisi terakhir. Di babak 16 besar, Serena akan menghadapi Kaia Kanepi, yang lolos setelah mengalahkan Carla Suarez Navarro 7-5, 6-0. Kejutan terjadi di babak ketiga saat juara Wimbledon sekaligus unggulan ketiga Petra Kvitova tersingkir di tangan petenis kualifikasi Aleksandra Krunic. Kvitova kalah dengan skor 4-6, 4-6. Krunic akan mencoba membuat kejutan lagi di babak 16 besar. Dia akan menantang mantan petenis nomor satu

dunia, Victoria Azarenka, yang lolos setelah menundukkan Elena Vesnina 6-1, 6-1. Sementara itu, saat Roger Federer baru menginjakkan kakinya di babak ketiga US Open, dua rival lainnya, Novak Djokovic dan Andy Murray sudah lebih dulu berbarengan menembus babak keempat atau fase 16 besar. Federer yang baru memainkan babak kedua kontrak Samuel Groth, Minggu dinihari WIB, tak kesulitan untuk menang tiga set langsung, 6-4, 6-4 dan 6-4. Di tempat lainnya, Djokovic sudah memesan satu tempat di babak perdelapan final, berkat kemenangan tiga set langsung pula atas petenis tuan rumah, Sam Querrey, 6-3, 6-2 dan 6-2. “Sejauh ini permainan saya memuaskan. Performa pada tiga babak awal tak kurang dari yang saya inginkan, harapkan atau saya ekspektasikan sebelumnya,� papar Djokovic singkat kepada ESPN, Minggu (31/8). Sedikit berbeda dengan Djokovic atau Federer, Murray sempat lebih dulu dipaksa bermain empat set, sebelum bisa mengakhiri perlawanan Andrey Kuznetsov dengan angka 6-1, 7-5, 4-6 dan 6-2. (DBS)

harian andalas | Hal.

9

Eldin Berharap Senam Peremajaan Diri Bisa Memasyarakat Medan-andalas Wali Kota Medan Dzulmi Eldin menghadiri senam peremajaan diri (rejuvinanting my self) di Lapangan Benteng Medan, Minggu (30/8). Kegiatan ini diharapkan dapat menjadi momentum bagi semua untuk mencapai hidup yang lebih sehat dengan semangat dan tekad berperilaku hidup sehat, sebagai kebutuhan dan gaya hidup sehari-hari. Menurut Eldin, kesehatan merupakan investasi bagi pembangunan Kota Medan. Sumber Daya Manusia (SDM) yang sehat akan dapat meningkatkan produktifitas dalam rangka peningkatan kesejahteraan masyarakat. Untuk itu masyarakat yang peduli dengan kesehatannya akan berusaha berperilaku hidup sehat dengan selalu berolahraga secara teratur dan menjauhi aktifitas berisko yang dapat mengganggu kesehatan seperti merokok. “Kesehatan merupakan harta tak ternilai yang menajdi hak azasi bagi setiap orang. Begitu sebaliknya setiap orang wajib menjaga kesehatannya. Karena itulah kesehatan merupakan tanggung jawab bersama baik pemerintah swasta maupun masyarakat,� kata Eldin. Atas dasar itulah Eldin sangat menyambut baik digelarnya senam peremajaan diri ini, sebab manfaat senam ini bagi yang melakoninya sudah terbukti. Selain meningkatkan kesehatan, senam yang berasal dari Taiwan ini juga mampu menyembuhkan sejumlah penyakit seperti migraine, urat terjepit, kanker, kolesterol serta asam urat. “Jadi saya berharap agar senam peremajaan diri ini dapat memasyarakat di Kota Medan. Kita berharap jika masyarakat sehat, tentunya akan melahirkan pemikiran-pemikiran sehat yang sangat dibutuhkan dalam membangun Kota Medan yang sangat kita cintai ini,� ungkapnya. Selesai subuh, warga yang

ingin mengikuti senam peremajaan diri ini telah berkumpul di Lapangan Benteng. Skitar pukul 05.30 WIB, senam yang menitikberatkan ke pelepasan toxin dalam tubuh dengan memaksimalkan oksigen yang masuk guna memperlancar jalannya qi (hawa), serta perenggangan urat maupun otot sehingga memperlancar sirkulasi energi tubuh dimulai. Ada seribuan warga yang berasal dari penjuru Kota Medan mengikuti senam yang mengusung 2 jenis pelatihan mencakup Dong Qi Gong (Qi Gong Dinamis) yakni mengutamakan keheningan dalam gerakan dan Jing Qi Gong (Qi Gong Yoga) dengan mengutamakan gerakan dalam keheningan. Itu sebabnya senam peremajaan diri ini selalui dimulai selesai subuh. Sementara itu menurut Tongariodjo Angkasa selaku ketua senam peremajaan diri, senam yang dikembangkan Master Tsai Liang An dari Taiwan ini khusus bermain dengan chi, khususnya di cakra bawah, tengah dan atas. Melalui senam ini akan memasukkan oksigen sebanyak mungkin ke dalam tubuh sehingga peredaran darah mengandung oksigen. “Semakin banyak oksigen dalam peredaran darah tentunya semakin baik bagi kesehatan,� kata Tongariodjo. Melalui senam peremajaan diri ini, kata Tongariodjo, sangat membantu untuk mencukupi oksigen yang diperlukan otak. Jika otak kekurangan oksigen akan menyebabkan jadi pelupa, linglung dan penyakit parkirson pun akan datang. Melalui senam peremajaan diri ini, orang yang terkena penyakit parkirson ini kesehatannya mulai membaik. “Untuk itulah kita berharap dukungan dari Bapak Wali Kota Medan agar masyarakat dan pegawain negeri sipil di lingklungan Pemko Medan, dapat mengikuti senam peremajaan diri ini,� paparnya. (BEN)

Dwigol Bepe Marquez Kembali ke Podium Teratas Lengserkan Persija Silverstone-andalas Pebalap Repsol Honda, Marc Marquez, meraih kemenangan ke-11 musim ini setelah finis pertama pada GP Inggris yang berlangsung di Sirkuit Silverstone, Minggu (31/8). Jorge Lorenzo menyusul finis kedua. Lorenzo melakukan start dengan baik dari posisi ketiga dan langsung mengambil alih pimpinan. Saat lap pertama dari 20 putaran berakhir, Lorenzo berada di depan Marquez dan Andrea Dovizioso. Valentino Rossi mengekor di urutan keempat, sementara Dani Pedrosa yang melakukan start kurang bagus menyusul di urutan kelima. Posisi kelima pebalap tersebut tidak berubah hingga balapan memasuki putaran kelima, ketika Rossi berhasil melewati Dovizioso untuk mendapatkan tempat ketiga.

Dua putaran berikutnya, giliran Pedrosa yang melewati Dovizioso untuk mendapatkan tempat keempat. Sementara di depan, Lorenzo dan Marquez bersaing ketat untuk memimpin balapan. Pada putaran kesembilan, Pedrosa naik ke posisi ketiga dengan melewati Rossi. Dovizioso masih menempel di posisi kelima. Lorenzo dan Marquez masih bersaing ketat dan makin terpisah dari ketiga pebalap tersebut. Memasuki putaran ke-13, Pedrosa melebar saat melewati Stowe. Rossi mengambil kesempatan dan naik ke posisi ketiga. Dovizioso juga melewati Pedrosa untuk mendapatkan tempat keempat. Satu putaran berikutnya, akhirnya Maquez berhasil melewati Lorenzo di Stowe. Marquez berusaha menjauh, tetapi Lorenzo terus menempel.

Pada putaran ke-16, Lorenzo kembali mendapatkan tempatnya di posisi terdepan. Persaingan kedua pebalap ini seperti mengulang GP Inggris tahun lalu. Memasuki tiga putaran terakhir, Marquez kembali menyerang. Sempat terjadi senggolan ringan antara kedua pebalap, tetapi mereka berhasil bertahan. Marquez kembali memimpin balapan. Pedrosa berhasil melewati Dovizioso pada putaran terakhir untuk mendapatkan tempat keempat di belakang Rossi. Marquez bertahan di depan hingga balapan berakhir dan berhak atas kemenangan ke-11nya musim ini. Dia menjadi pebalap pertama setelah Rossi pada 2005 yang berhasil memenangi 11 balapan dalam satu musim. Lorenzo finis kedua, diikuti Rossi, Pedrosa, dan Dovizioso.

Hasil balapan GP Inggris 1. Marc Marquez 2. Jorge Lorenzo 3. Valentino Rossi 4. Dani Pedrosa 5. Andrea Dovizioso 6. Pol Espargaro 7. Stefan Bradl 8. Andrea Iannone 9. Aleix Espargaro 10. Scott Redding 11. Yonny Hernandez 12. Cal Crutchlow 13. Karel Abraham 14. Hiroshi Aoyama 15. Alex De Angelis 16. Leon Camier 17. Michael Laverty 18. Danilo Petrucci 19. Hector Barbera 20. Mike Di Meglio 21. Broc Parkes 22. Bradley Smith 23.Alvaro Bautista

ESP Repsol Honda Team (RC213V) ESP Movistar Yamaha MotoGP (YZR-M1) ITA Movistar Yamaha MotoGP (YZR-M1) ESP Repsol Honda Team (RC213V) ITA Ducati Team (Desmosedici) ESP Monster Yamaha Tech 3 (YZR-M1) GER LCR Honda MotoGP (RC213V) ITA Pramac Racing (Desmosedici) ESP NGM Forward Racing (Forward Yamaha) GBR Go&Fun Honda Gresini (RCV1000R) COL Pramac Racing (Desmosedici) GBR Ducati Team (Desmosedici) CZE Cardion AB Motoracing (RCV1000R) JPN Drive M7 Aspar (RCV1000R) RSM NGM Forward Racing (Forward Yamaha) GBR Drive M7 Aspar (RCV1000R) GBR Paul Bird Motorsport (PBM-ART) ITA IodaRacing Project (ART) ESP Avintia Racing (Avintia) FRA Avintia Racing (Avintia) AUS Paul Bird Motorsport (PBM-ART) GBR Monster Yamaha Tech 3 (YZR-M1) ESP Go&Fun Honda Gresini (RC213V)

40m 51.835s 40m 52.567s 41m 0.354s 41m 0.529s 41m 1.073s * 41m 16.581s 41m 18.552s 41m 18.745s 41m 25.290s * 41m 30.929s 41m 32.090s 41m 34.862s 41m 44.080s 41m 50.816s 41m 50.999s 41m 57.515s 42m 2.774s 42m 8.669s 42m 8.739s * 42m 26.774s * 42m 30.277s +1 lap DNF

Palembang-andalas Bambang ‘Bepe’Pamungkas kembali menjadi pahlawan bagi Pelita Bandung Raya (PBR). Kali ini dua golnya mampu memberikan kemenangan untuk PBR saat mempermalukan tuan rumah Sriwijaya FC, di stadion Gelora Jakabaring Palembang, Minggu (31/8). Praktis raihan yang diraih PBR yaitu 32 poin melengserkan posisi Persija yang sebelumnya berada di peringkat keempat klasemen sementara Indonesian Super League (ISL). Macan Kemayoran pun harus puas terlempar dari empat besar karena baru mengoleksi 31 poin. Sebagai tim tamu, PBR justru menunjukkan gelagat menyerang demi meraih tiga poin dalam tur ke Sumatera. Salah satunya melalui aksi Kim Jeffry Kurniawan ketika laga baru memasuki menit ketiga. Namun kiper tuan rumah, Fauzi Toldo tampil gemilang dengan menepis bola sepakan Kim. Sebaliknya, Sriwijaya hanya mampu memanfaatkan serangan balik. Seperti pada menit ke-19 dengan melakukan tekanan ke dalam kotak penalti, meski mampu dihentikan pertahanan tuan rumah. Namun pendukung Sriwijaya yang mendatangi stadion Jakabaring ini sontak terdiam pada menit ke-21, saat Bambang Pamungkas menjebol gawang Toldo. Umpan silang Rifan berhasil ditanduknya untuk membawa PBR unggul sementara 1-0 dari tuan rumah. Tertinggal, Sriwijaya kemudian coba membalas melalui aksi Anis Nabar. Manuvernya bahkan harus dihentikan oleh bek PBR, Boban Nicolic sehingga wasit

yang memimpin, Masril menunjuk titik putih tanda penalti. Lancine Kone yang ditugasi sebagai eksekutor penalti berhasil menjalankannya dengan baik, sekaligus membuat keadaan sama imbang 1-1. Skor tersebut menjadi hasil akhir di babak pertama. Lepas turun minum, kedua tim silih berganti melakukan penyerangan. Sriwijaya sempat menekan di awal babak, sedangkan PBR membalasnya empat menit berselang. Namun kedua aksi tersebut belum bisa membuat kedua klub ini mencetak gol kedua mereka. Pertandingan terus menunjukkan tempo tinggi, hingga memasuki penghujung laga. Dan, tepat pada menit ke-84 Bepe membuat perbedaan atas hasil yang diraih klub berjuluk The Boys Are Back dalam kunjungannya ke tanah Sumatera. Mantan pemain Persija Jakarta itu membuat gol pada menit ke-84 untuk membuat PBR unggul 2-1 atas Sriwijaya. Dengan skenario yang nyaris sama di gol pertama, Bepe akhirnya memanfaatkan peluang dengan baik dalam menjebol gawang Toldo untuk kali kedua. Sriwijaya bak kebakaran jenggot pascagol dari Bepe tersebut, hingga membuat mereka melakukan penetrasi ekstra ke pertahanan tim tamu. Sayang hingga peluit akhir dibunyikan wasit Masril, skor 2-1 untuk kemenangan PBR tak berubah. Tambahan tiga poin ini membuat PBR meraih 32 angka, atau unggul satu poin dari Persija yang baru mengemas 31 angka dari 19 laga yang telah dijalani. Sedangkan bagi Sriwijaya, kekalahan ini membuat posisi mereka terancam dari Barito Putera.(VB)


KOMUNITAS

Senin 1 September 2014

Sekda Minta Festival Nasyid 2014 Dievaluasi Belawan-andalas Sekda Kota Medan Syaiful Bahri Lubis menutup pelaksanaan Festival Nasyid Kota Medan Tahun 2014 di Lapangan Sepak Bola Griya Martubung, Kelurahan Martubung, Kecamatan Medan Labuhan, Jumat (29/8) malam. Dalam sambutannya Syaiful Bahri mengatakan nasyid memiliki sendi-sendi dasar untuk menumbuhkan sikap dan perilaku positif, terutama menumbuhkan perilaku yang bermuara kepada ahlakul karimah. Potensi tersebut akan dapat digali sekaligus dikembangkan jika pembinaan nasyid dapat dilakukan dengan lebih baik, secara terus menerus hingga dapat bersaing dengan cabang seni lainnya. “Festival nasyid yang berakhir malam ini bukanlah akhir cerita dari seluruh kegiatan, namun saya harapkan merupakan awal dari program kerja yang akan kita lakukan secara terarah. Hal ini kita lakukan untuk lebih meningkatkan dan mengembangkan seni nasyid di Kota Medan,” kata Syaiful. Dia meminta agar dilakukan evaluasi dan koreksi terhadap apa yang telah dikerjakan guna mendapatkan solusi dan gagasan yang semakin kreatif dalam rangka meningkatkan pelaksanaan festival nasyid pada masa yang akan datang. Diharapkan juga festival nasyid ini dapat dilakukan secara berjenjang, guna meningkatkan minat masyarakat terhadap seni nasyid yang bersifat religius.

harian andalas | Hal.

11

Siswa Perguruan WR Supratman 1 Kunjungan Studi ke KIM Star II

Kepada para pemenang, Syaiful Bahri mengucapkan selamat dan berpesan tidak cepat berpuas diri, tetapi terus berlatih dan meningkatkan kemampuan agar dapat mengikuti jenjang festival nasyid yang lebih tinggi lagi. Sedangkan bagi peserta yang belum berhasil menjadi juara, dia berharap agar tidak berputus asa. “Jadikanlah kekalahan ini sebagai cambuk untuk meraih kemenangan ke depannya,” tambahnya. Ketua panitia, Erwin Lubis dalam laporannya mengatakan, bagi juara I, II, dan III golongan dewasa dan remaja dalam festival ini mendapatkan hadiah Rp3 juta, Rp2,5 juta, dan Rp1,5 juta. Sedangkan bagi golongan anak-anak, juara I, II, III, dan harapan masing-masing mendapatkan hadiah sebesar Rp2,5 juta, Rp2 juta, Rp1.750.000, dan Rp1,5 juta. Adapun pemenang festival nasyid selengkapnya, juara I golongan dewasa putri diraih grup nasyid El Hasara dari Kecamatan Medan Belawan. Sedangkan pemenang golongan dewasa putra ditiadakan, sebab pesertanya hanya satu grup. Selanjutnya untuk golongan remaja putri, grup nasyid Al Hasiniah dari Kecamatan Medan Sunggal sebagai juara pertama dan grup nasyid Al Barkah dari Kecamatan Medan Sunggal pemenang pertama golongan remaja putra. Untuk golongan anak-anak putri, grup nasyid Khairunnisa dari Kecamatan Medan Petisah pemenang pertama dan grup nasyid Al Hijar dari Kecamatan Medan Belawan juara pertama golongan anak-anak putra. (DP)

Comforta Raih MURI Lewat Permainan Tifa

Medan-andalas Siswa-siswi juara kelas dan juara umum beserta pimpinan SD, SMP, dan SMP WR Supratman 1 Medan melakukan kunjungan studi ke dua perusahaan di Kawasan Industri Medan (KIM) Star II di Tanjung Morawa, Kabupaten Deli Serdang, Kamis (28/8). Kunjungan pertama ke pabrik PT Nippon Indonesia Corporindo, produsen Sari Roti di Jalan Pelita Raya I KIM Star II. Sedangkan kunjungan kedua ke pabrik PT Sinar Sosro, produsen Teh Sosro di Jalan Raya Tanjung Morawa km 14,5. Kunjungan studi dipimpin Kepala SD WR Supratman 1 Medan Elisa Ramli SS, Kepala SMP Eddy SE, Kepala SMA WR Supratman 1 Amir Hamzah SP, SAg, dan Wakil Kepala (Waka) Sekolah III Perguruan WR Supratman 1 Drs Siuco Telaumbanua. Siauco Telaumbanua kepada wartawan di ruang kerjanya, Jalan Asia, Medan, Sabtu (30/8) mengatakan, kunjungan studi siswa berprestasi ini merupakan program kerja sekolah dalam upaya meningkatkan mutu dan wawasan serta pengetahuan para siswa. “Dengan kunjungan studi ini siswa-siswi SD, SMP, dan SMA

KUNJUNGAN STUDI - Siswa-siswi juara kelas dan umum beserta pimpinan SD, SMP, dan SMA WR Supratman 1 Medan, saat melakukan kunjungan studi ke PT Nippon Indonesia Corporindo, produsen Sari Roti, di KIM Star II, Jalan Pelita Raya I, Tanjung Morawa. dapat melihat dan merasakan langsung aktivitas yang dilakukan di pabrik. Mereka dapat mengambil pelajaran berharga dari pengalaman kunjungan dan dapat mengetahui keunggulan dari proses produksi perusahaan,” kata Siuco Telaumbanua. Selain itu, tambahnya, Perguruan WR Supratman 1 Medan dapat membina hubungan baik dengan perusahaan-perusahaan yang ada di Kota Medan dan Deli Serdang. Dengan demi-

kian, kurikulum berbasis kompetensi dan Kurikulum 2013 yang merupakan ciri khas Perguruan WR Supratman 1 Medan yang digali dari hasil akselarasi kurikulum pendidikan, sudah dapat diterapkan. Kunjungan studi siswa, kata Siuco, mendapat sambutan baik dari pimpinan dua perusahaan yang dikunjungi. Di pabrik Sari Roti, rombongan siswa dan kepala sekolah diterima Novita. Sedangkan di pabrik Teh Sosro,

rombongan Perguruan WR Supratman 1 diterima Desy dan Ajen. “Manajemen dua perusahaan tersebut menyatakan bangga dan senang atas kunjungan siswa WR Supratman 1. Mereka membuka pintu untuk kunjungan studi selanjutnya. Bahkan para siswa diajak untuk meninjau langsung proses pembuatan Sari Roti dan Teh Sosro,” tutur Siuco. (HAM)

PDAM Tirtanadi Tepungtawari Calon Haji Medan-andalas PDAM Tirtanadi menggelar acara halal bihalal sekaligus penepungtawaran jemaah calon haji (calhaj) di Masjid Maa'ul Hayah Kantor Pusat PDAM Tirtanadi di Jalan SM Raja No 1 Medan, Rabu (20/8) lalu. “Acara yang kita laksanakan setiap tahun ini merupakan bagian dari ungkapan rasa syukur dan penghargaan atas jerih payah saudara-saudara kita yang berusaha dengan keras untuk menjadi tamu Allah di Tanah Suci, Mekkah Al Mukaromah," kata Direktur Administrasi & Keuangan PDAM Tirtanadi H Ahmad Thamrin SE MPSi dalam sambutannya. Dalam kesempatan itu Ahmad Thamrin mengharapkan agar seluruh pegawai PDAM Tirtanadi mengambil hikmah dari semangat bulan suci Ramadan yang baru saja dilalui untuk dimplementasikan menjadi semangat dan etos kerja yang lebih baik lagi di perusahaan. Acara yang juga dihadiri Direktur Operasi Mangindang Ritonga SE MM, Direktur Perencana & Produksi Ir H Tamsil Lubis, Pengurus Dharma Wanita Unit PDAM Tirtanadi, serta seluruh Kepala divisi dan kepala

TEPUNG TAWAR - Direktur Administrasi dan Keuangan Ahmad Thamrin saat menepungtawari jemaah calon haji keluarga besar PDAM Tirtanadi, dalam acara halal bihalal di Masjid Maa'ul Hayah PDAM Tirtanadi, Rabu (20/8). cabang PDAM Tirtanadi ini diawali dengan pembacaan ayatayat suci Alquran oleh H Darwin Hasibuan SPdi dengan saritilawah oleh Melda Safitri SE MAP. Kemudian prosesi penepungtawaran calhaj dimulai dari Ahmad Thamrin disusul Tamsil Lubis, Ustaz Drs H Samin Pane, perwakilan Pengurus Dharma Wanita Unit PDAM Tirtanadi, perwakilan kepala divisi, perwakilan kepala cabang, dan perwakilan pegawai. Pada kesempatan itu, Ahmad Thamrin, Mangindang Ritonga,

dan Tamsil Lubis juga menyerahkan bantuan perusahaan kepada masing-masing calhaj berupa uang sebesar 500 rial. Acara itu juga diisi dengan pembacaan Surat Keputusan Direksi PDAM Tirtanadi Nomor 147/KPTS/2014 tentang Pegawai yang Menunaikan Ibadah Umrah Tahun 2014. Dalam surat keputusan itu terpilih 13 orang pegawai yang telah memenuhi kriteria untuk diberangkatkan perusahaan menunaikan ibadah umrah ke Tanah Suci. “Perhatian yang diberikan

perusahaan kepada pegawai salah satunya dengan memberangkatkan pegawai naik haji maupun umrah hendaknya dibarengi dengan loyalitas dan kinerja yang semakin baik,” pesan Ahmad Thamrin. Ia juga meminta jamaah calon haji agar mendoakan PDAM Tirtanadi dapat melalui masamasa sulit dan tetap eksis dalam memberi pelayanan kepada masyarakat. Sementara itu Ustaz Samin Pane dalam tausyiahnya meminta jemaah calon haji memerhatikan hal hal yang menyangkut kesempurnaan menjalankan ibadah haji. “Seseorang yang berangkat menunaikan ibadah haji, berarti dia telah menghadapkan semua miliknya, harta, badan, kemampuan, dan kebersihan hati hanya kepada Allah SWT. Kepasrahan yang tampak pada dirinya dan ketawakalan yang mantap di hatinya menunjukkan iman yang sempurna. Meninggalkan sanak saudara, kekasih tercinta demi Allah SWT. Di sinilah akan tampak jiwa mukmin sejati, di mana dia lebih mengutamakan kecintaan kepada Allah daripada kecintaan kepada manusia," kata Samin Pane. (GUS)

Perhimpunan Marga Lie Sumut Gelar Sembahyang Leluhur

PENGHARGAAN - Jaya Suprana, Pendiri MURI menyerahkan langsung penghargaan kepada Jeffri Massie, President Director Massindo Group, baru-baru ini. Medan-andalas Comforta meraih rekor dunia Museum Rekor Dunia Indonesia (MURI) setelah berhasil menyelenggarakan permainan tifa--alat musik tradisional dari Maluku dan Papua--dengan peserta terbanyak di luar negeri. Sebanyak 550 orang yang terdiri dari dealer resmi Comforta, manajemen Massindo Group, para lisensi, distributor/dealer Spring Air, Therapedic, dan Protect-A-Bed (Indonesia, Amerika Serikat, Tiongkok, Thailand, United Arab Emirates, India, dan Australia) dan tim pelaksana, ikut berpartisipasi dalam acara yang diadakan bersamaan dengan ajang Massindo Awards 2014 di Danau The Venetian Hotel, Macau, Hong Kong, akhir Juli lalu. Penyerahan penghargaan MURI dilakukan langsung oleh Jaya Suprana selaku Ketua Umum MURI kepada President Director Massindo Group, Jeffri Massie di Jakarta, baru-baru ini. Jeffri Massie mengatakan, pelanggan Comforta tersebar di berbagai penjuru Indonesia termasuk yang paling jauh di wilayah timur. Oleh karena itu, menurutnya, sangat pantas bagi pihaknya untuk memperkenalkan alat musik tifa kepada dunia dalam acara Massindo Awards 2014 di Danau Hotel Venetian, Macau. “Sebelumnya Massindo Awards juga sudah pernah diselengarakan di Menara Eiffel - Paris, Hotel Bellagio - Las Vegas, Niagara Falls - Canada, dan di The Fussen Theatre – Germany,” terang Jeffri Massie kepada wartawan di Medan. Sementara itu, Jaya Suprana mengatakan, dirinya merasa bangga karena rekor tersebut begitu mengharukan.

“Saya melihat ada suatu ketulusan yang hadir di perusahaan ini. Biasanya perusahaan hanya memikirkan sektor ekonominya saja, padahal ekonomi dan kebudayaan itu erat kaitannya. Dan, saya bangga menemukan hal tersebut di perusahaan bedding Massindo Group. Menurut saya, ini sebuah gagasan bagus untuk pemilihan menepuk Tifa dengan melibatkan keluarga besar Massindo Group itu sendiri,” kata Jaya Suprana. Jaya Suprana juga menambahkan, kriteria penilaian juga dikaitkan dengan kemeriahan acara yang disponsori Garuda Indonesia, the Spring Air International (USA), the Therapedic International (USA) dan the Protect-A-Bed International (USA) tersebut. “Danau The Venetian Hotel mampu disulap menjadi the Firefly Festival oleh Massindo Group dengan lampu-lampu sorot, penari balet LED, laser-man show, dan kembang api raksasa,” katanya lagi. Acara tersebut diramaikan oleh artisartis ibu kota diantaranya Indra Bekti, Fitri Tropica, Edric Tjandra, dan Franda Stephanus. Turut hadir juga The Chief Operating Officer dari Spring Air international (USA) Mr Eric Spitzer dan the Chairman dari Protect-A-Bed International (USA) Mr David Kaplan. Tahun 2011, Comforta juga sukses meraih penghargaan dari ajang REBI (Rekor Bisnis) atas prestasinya sebagai Perusahaan Bedding Pertama yang Memiliki Dealer Aktif Terbanyak yakni 1.000 dealer. Pada tahun 2011, 2012, dan 2013 Comforta juga mendapatkan penghargaan “Best Bedding” pilihan konsumen Indonesia dari survey independen yang diselenggarakan majalah Bintang Home. (MA)

Medan-andalas Perhimpunan Marga Lie Sumatera Utara (Sumut) menggelar ritual bakti puja/doa berkah zhong yuan atau Sembahyang Pho To untuk arwah leluhur, Dewa Langit dan Dewa Bumi serta Tuhan Yang Maha Esa dengan mempersembahkan beraneka macam sesaji dan lainnya, pekan lalu. Bertempat di Kantor Sekretariat Perhimpunan Marga Lie, Jalan Burjamhal No A5 Medan, Basri Jusuf selaku ketua panitia di sela-sela kegiatan menyampaikan, sembahyang leluhur rutin dilakukan setiap tahun untuk mengenang para leluhur sekaligus ajang silaturahmi sesama anggota keluarga besar Marga Lie. “Kegiatan sembahyang le-

luhur kita awali pembacaan doa dipimpin YM Bhikkhu Pannasami,” kata pria berkacamata ini. Pada tahun ini, sebut dia, sembahyang ini diikuti sejumlah pengurus dan anggota Perhimpunan Marga Lie. “Mereka tampak antusias mengikuti prosesi Sembahyang Pho Tho yang menggambarkan pengungkapan rasa terima kasih dan syukur kepada leluhur mereka dan para dewa atas jasa dan budi mereka selama ini,” ucapnya. Basri berharap Perhimpunan Marga Lie ke depannya bisa melahirkan generasi muda yang mampu meneruskan tradisi Tionghoa khususnya ritual Sembahyang Pho Tho. Turut hadir dalam upacara tersebut Penasihat Perhimpu-

nan Marga Lie diantaranya Lie Min Tek, Lie Yuan Lai, dan Richard Wylliem, serta sejumlah pengurus, yakni Williem Hasli, Eddy Saputra SH, dr Julijamnasi, Hendra Hartono, Hendra Prawira, Jocelie, Gunawan Lie, Peterus Lijaya, Erliyanto Harahap, Ferry Irawan, Lie Fuk Mei, dan Lie Fuk Sin. Hendra Hartono selaku Wakil Ketua Perhimpunan Marga Lie Sumut menjelaskan, pada tanggal 19-23 September mendatang rombongan Perhimpunan Marga Lie Sumut akan mengikuti konvensi tahunan Marga Lie sedunia di LongXi, RRT. Acara sembahyang leluhur yang diikuti sekitar 200 orang yang berlangsung penuh suasana kekeluargaan ini juga di-

hadiri tamu undangan dari luar kota seperti Pampung Pon dan Perbaungan (Serdang Bedagai), Pematang Siantar, dan daerah lainnya. Kegiatan sembahyang leluhur dirangkai makan siang bersama anak-anak yatim piatu, penyandang tuna netra, penyandang tuna daksa, dan dilanjutkan dengan penyerahan bantuan. "Bantuan yang diberikan berupa beras, susu, mi instan, dan bahan-bahan pokok lainnya. Semoga bantuan yang diberikan dapat bermanfaat," timpal Hadinata Rusli selaku Wakil Sekretaris Perhimpunan Marga Lie Sumut sekaligus koordinator bakti sosial. (SIONG)

Ikajamha I/96 Medan Aktif Gelar Pengajian Bulanan Medan-andalas Ikatan Keluarga Jemaah Haji Kloter I Medan Tahun 1996 (Ikajamha I/96) yang diketuai Drs H Muhyan Tambuse masih terus aktif melakukan pengajian bulanan. "Untuk meningkatkan silaturahmi, pengajian dari rumah ke rumah anggota Ikajamha tetap dilaksanakan setiap bulan," ujar Sekretaris Ikajamha I/96 HA Ronny Simon saat acara pengajian di kediaman Jalan Sei Asahan, Medan Sabtu (30/8). Dijelaskannya, berdirinya Ikajamha I/96 yang kini memasuki usia 18 tahun dilatarbelakangi pengalaman spiritual yang mengesankan para anggotanya yang tergabung di Kloter I Embarkasi Medan saat menunaikan ibadah haji pada musim haji 1996. Di samping sangat menge-

sankan dari segi ritual melaksanakan rukun Islam kelima, juga menumbuhkan jalinan persaudaraan yang sangat erat selama 42 hari di Tanah Suci. Kerinduan akan keakraban tersebut senantiasa membekas di hati sebagian jemaah haji kloter I sekembalinya ke Tanah Air. Atas beberapa saran dari jemaah haji yang dirasa memiliki ikatan emosional, diadakanlah pertemuan sehingga akhirnya lahir kesepakatan bersama membentuk wadah bernama Ikajamha I/96. Dan setiap bulan, kata Ronny, Ikajamha rutin mengadakan silaturahmi dan pengajian dari rumah ke rumah anggotanya, seperti yang mereka adakan pada hari itu. Sementara, Ustaz Drs H Sahrinal Lubis yang menjadi penceramah dalam tausiahnya

DIABADIKAN - Ustaz Drs H Sahrinal Lubis (tengah) diabadikan bersama sebagian Pengurus dan Anggota Ikajamha diantaranya HA Ronny Simon, H Baharudin, Dr H Jul Chaijar, Dr HT Azhar Johan, dan lainnya. mengungkapkan masalah pembinaan akhlak lewat haji, pemakaian ihram, dan tawaf. Di

akhir tausiahnya dia berharap agar kegiatan Ikajamha tetap berlanjut setiap bulan. (RIL)


Senin

SUMATERA UTARA

1 September 2014

harian andalas | Hal.

12

Grand Strategy Pertanian Sergai Dibahas di USU

Pertanian Sektor Terpenting Bangun Perekonomian Daerah BERSAMA - Kepala BNNK Deli Serdang AKBP Magdalena Sirait SSi didampingi Kasi Pencegahan Tiarlina Manik SH diabadikan bersama peserta kader Penyuluh Anti Narkoba di Madrasah Al-Islamiyah, Desa Sumber Melati Diski, Sunggal.

BNNK DS Bentuk Kader Penyuluh Narkoba Sunggal-andalas Sebagai bentuk upaya penanggulangan peredaran narkoba, Badan Narkotika Nasional (BNN) Kabupaten Deli Serdang melakukan pembentukan Kader Penyuluh Anti Narkoba. Setelah beberapa waktu lalu melakukan kegiatan serupa di lingkungan sekolah negeri kini giliran sekolah swasta yang dibentuk menjadi duta BNN. Salah satunya adalah Madrasah Al Islamiyah, Desa Sumber Melati Diski, Kecamatan Sunggal dengan menggandeng Masyarakat Anti Narkoba Gema Nusantara, yang dilaksanakan Sabtu (30/ 8). Kepala BNN Kabupaten Deli Serdang, AKBP Magdalena Sirait SSi mengatakan, sangat mengapresiasi program Gema Nusantara yang menjadikan Desa Sumber Melati menjadi desa percontohan Siaga Narkoba dan berharap relasi yang terjalin antara BNN, Gema Nusantara maupun masyarakat Sumber Melati bisa berkelanjutan. Kegiatan dilanjutkan dengan pembekalan materi mengenai narkoba dan dampak penyalahgunaan narkoba dari

segi hukum oleh Lihardo Sinaga SH dari BNN Kabupaten Deli Serdang. Sedangkan, Kasi Pencegahan BNN Kabupaten Deli Serdang, Tiarlina Manik SH pada penyampaian materi seputar Pencegahan dan Pemberantasan Penyalahgunaan dan Peredaran Gelap Narkoba (P4GN) dan Penanggulangan Pecandu Narkoba lewat program Rehabilitasi dan Institusi Penerima Wajib Lapor (IPWL), mengharapkan agar peserta dapat menjadi perpanjangan tangan BNN dalam mengantisipasi peredaran narkoba. "Dengan menjadi kader BNN maka peserta harus siap untuk menjadi duta dan perpanjangan tangan BNN di lingkungan masyarakat dalam menyukseskan Indonesia Bebas Narkoba 2015," kata Tiarlina. Selain pembekalan, kegiatan juga diselingi dengan outbond yang dikoordinir Rinaldi Rajab SPsi MPsi, psikolog yang memandu peserta dalam berbagai sesi permainan dengan tujuan untuk membentuk rasa solidaritas, kerja sama, dan kepedulian sesama anggota tim. (BOB)

Pemko Tanjung Balai Minta Kenaikan Tarif PBB Direvisi Tanjung Balai-andalas Terkait dengan naiknya tarif Pajak Bumi dan Bangunan (PBB) di Kota Tanjung Balai, yang belakangan ini menjadi keluhan warga, karena kenaikan yang mencapai 100 persen tidak sebanding dengan nilai tanah ataupun bangunan yang ada, sehingga sangat memberatkan para Wajib Pajak (WP) tentunya sangat memberatkan. Salah seorang warga Zainal Abidin Nasution (43) kepada wartawan, Sabtu (30/8) menyampaikan, minta kepada Pemerintah Kota (Pemko) Tanjung Balai untuk segera menurunkan tarif tersebut yang dinilai sangatlah memberatkan warga. Dikatakan, kebijakan Pemko menaikkan tarif PBB sebaiknya janganlah membebani warga, khususnya para wajib pajak. "Permasalahan ini sebaiknya

dikaji ulang untuk mengatasi keluhan yang tengah beredar di tengah masyarakat Kota Tanjung Balai," katanya. Sementara, warga lain Yan Marpaung mengatakan, Pemko Tanjungbalai melalui dinas terkait seminggu terakhir tengah mengadakan Sosialisasi tentang tarif PBB keenam Kecamatan se-Kota Tanjung Balai. Sosialisasi tersebut berkaitan dengan Peraturan Daerah (Perda) No 2 Tahun 2012, tentang Pajak Daerah yang baru direalisasikan Tahun Anggaran 2014, setelah terjadinya peralihan dalam pengelolaan PBB dari Pemerintah Pusat ke Pemko Tanjung Balai. Sebaiknya, pihak Legislatif dan elsekutif agar secepatnya meninjau ulang Perda Nomor 2 Tahun 2012 tentang Pajak Daerah, agar permasalahan dihadapi warga masyarakat bisa teratasi dengan cepat. (AS)

Sei Rampah-andalas Dalam membangun perekonomian suatu negara dengan bertujuan meningkatkan taraf hidup masyarakat, tentunya ada hal yang harus diperhatikan. Salah satunya pembangunan yang berskala prioritas untuk dikembangkan dan ditingkatkan. Yakni, sektor pertanian yang merupakan sektor terpenting dalam membangun perekonomian daerah. Hal ini senada dengan potensi dimiliki Kabupaten Serdang Bedagai (Sergai) karena daerahnya banyak terdapat areal pertanian dan sebagian besar mata pencaharian penduduknya juga di sektor pertanian. Karena itu sangat diperlukan perencanaan yang matang dalam mengambil langkah-langkah (strategi) untuk meningkatkan produktivitas di bidang pertanian, di samping juga untuk menekan seminimal mungkin alih fungsi lahan pertanian. Hal ini dikemukakan Bupati Sergai Ir H Soekirman, melalui Kabag Humas Dra Indah Dwi Kumala kepada wartawan melalui telepon selularnya di Sei Rampah, Minggu (31/8). Kedatangan Bupati Soekirman beserta rombongan untuk berdiskusi memaparkan profil Kabupaten Sergai disambut hangat Dekan Fakultas Pertanian (FP) USU Prof Dr Ir Darma Bakti, Wadek I Dr Ir Hassanudin, Wadek III Ir Luhut Sihombing MSi dan para pengajar serta Dirut PTPN IV Erwin Nasution pada kunjungan kerja dan dis-

ORIENT ASI - Bupati Sergai Ir H Soekirman tengah menyampaikan materi pada kegiatan Orientasi Mahasiswa Baru Fakultas Pertanian USU ORIENTASI Tahun Ajaran 2014/2015 di halaman FP Kampus USU di Medan. kusi terbuka dengan civitas akademika di aula FP USU Medan, Sabtu (30/8). Turut mendampingi Asisten Ekbangsos Drs H Hadi Winarno MM, Staf Ahli Bupati bidang Ekonomi dan Keuangan H Agus Tripriyono SE MMAk dan Bidang Pembangunan Ir H Megahadi, Kadis Tannak H Syafaruddin, Kadis Hutbun Ir H Aliuddin MSi, Kaban P2KP Setiyarno SP dan Kaban PMPD H Karno SH. Bupati Soekirman mengatakan, untuk menunjang pembangunan di sektor pertanian perlu perencanaan matang yang tertuang dalam Rencana Pembangunan Jangka Menengah Daerah (RPJMD) khususnya menghadapi era Masyarakat Ekonomi ASEAN (MEA). Untuk itulah diperlukan ide dan masukan cemerlang agar dapat meningkatkan pengelolaan pertanian dengan baik sehingga menciptakan

perekonomian berbasis pertanian. "Diskusi kali ini membahas bagaimana strategi atau teknik dalam meningkatkan produktivitas hasil pertanian, penggilingan padi berjalan, menjaga keseimbangan alam dan replanting perkebunan serta cara meminimalisir impor bahan pangan,"ujar Indah Dwi Kumala. Setelah membahas langkahlangkah yang baik untuk meningkatkan sektor Pertanian Sergai bersama civitas akademika FP USU, Bupati Sergai Ir H Soekirman didaulat sebagai pemateri pada penerimaan mahasiswa baru tahun ajaran 2014/2015 di halaman FP Kampus USU di Medan. Kegiatan Orientasi Mahasiswa tersebut dilaksanakan selama dua hari, 2930 Agustus 2014. Dalam materinya, Soekirman mengemukakan, untuk keberhasilan para mahasiswa sebagai generasi muda ada tiga hal yang harus

dilakukan yakni komunikasi, koordinasi dan implementasi. Komunikasi yaitu kemampuan berbahasa agar dapat bersosialisasi dengan yang lain. Di zaman era globalisasi ini hendaknya kita harus mampu menguasai bahasa daerah sendiri agar tidak terkikis zaman, bahasa nasional Bahasa Indonesia dan bahasa internasional Bahasa Inggris. Sedangkan koordinasi adalah bekerjasama dengan sesamanya agar pekerjaan yang kita lakukan tercapai serta implementasi yaitu menerapkan semua ilmu pengetahuan dan wawasan yang kita miliki didalam kehidupan kita. "Di samping itu juga diperlukan integritas yakni perkataan harus sama dengan perbuatan, humble yakni sederhana dan rendah hati serta humanity mempunyai rasa kemanusiaan,"pungkas bupati. (RYAD)

GP Ansor Siap Dukung dan Bantu Pemkab Simalungun Simalungun-andalas Bupati Simalungun Dr JR Saragih bersama Dandim 0207 Simalungun Letkol Inf Parluhutan Marpaung, Kapolres AKBP Andi Syahriful Taufik SIK, Sekda Drs Gidion Purba MSi, Anggota DPRD Jahalim Purba serta para pimpinan SKPD jajaran Pemkab Simalungun menghadiri silaturahmi GP Ansor dan pembukaan Pendidikan dan Latihan Dasar (Diklatsar) Banser di Balai Karya Murni Perdagangan Kecamatan Bandar, Sabtu. Kehadiran bupati bersama rombongan disambut hangat Ketua PC GP Ansor Simalungun Ibnu Habibi SHI bersama Sekretaris Agus Salim Siregar serta ribuan massa, yang selanjutnya disuguhi dengan apel peserta Diklatsar berjumlah 200 orang. Sebagai warga kehormatan, Bupati, Dandim dan Kapolres menerima penyematan jaket dari pengurus PC GP Ansor Kabupaten Simalungun. Bupati juga berkenan menyematkan kocu tanda peserta Diklat kepada perwakilan peserta. Dalam sambutannya Bupati mengatakan, Diklat yang dilaksanakan PC GP Ansor merupakan salah satu modal bagaimana mempertahankan Repuplik Indonesia pada umumnya dan Kabupaten Simalungun khususnya, tanpa mebeda-bedakan

BERSAMA - Bupati JR Saragih dan Muspida Simalungun diabadikan bersama Pengurus PC GP Ansor dan Diklatsar Banser. agama, suku maupun golongan untuk mempertahankan yang terbaik baik untuk NKRI. “Ini sebuah kebanggaan bagi saya sebagai pemimpin di Kabupaten Simalungun, apalagi Diklat ini tidak hanya diikuti masyarakat di daerah ini saja, tapi juga dari luar Simalungun. Ini menunjukkan GP Ansor juga turut memperkenalkan Kabupaten Simalungun kepada masyarakat di luar daerah ini,"kata bupati. Sebelumnya, Ketua PC GP Ansor Kabupaten Simalungun, Ibnu

Habibi SHI menyampaikan, komitmen Ansor untuk menjaga nilainilai kebangsaan dan semangat pluralisme, keberagaman, suku, etnis dan agama serta Diklatsar Banser diharapkan dapat mebawa semangat baru di Kabupaten Simalungun. "GP Ansor Kabupaten Simalungun siap mendukung pemerintah dan membantu jika dibutuhkan," katanya. Sementara itu, pengurus Nahdlatul Ulama (NU) Pusat bidang dakwah KH Syamsul Muarif dalam tausiyahnya antara lain minta Pe-

muda Ansor untuk memperkuat silaturahmi dengan masyarakat dan juga dengan pemerintah setempat, menjalin gotong royong dan saling membantu sesama umat beragama tanpa membeda-bedakannya. Syamsul juga mengapresiasi Bupati Simalungun yang menghadiri acara tersebut serta ribuan massa. Tampak hadir pada kesempatan itu, Camat Bandar, Camat Pamatang Bandar, Kakan Kemenag, pengurus DPP GP Ansor, pengurus PC GP Ansor, para tokoh agama, masyarakat serta ibu-ibu pengajian. (VID)

Pengajian Akbar Al-Hidayah Tingkat Kecamatan

Bupati Soekirman Ajak Kaum Muslimah Dukung Program Pembangunan

TALI ASIH - Bupati Sergai Ir. H. Soekirman didampingi Kabag Kessos Drs Nasrul Aziz Siregar, Camat Kecamatan Teluk Mengkud Misran SE memberikan tali asih Kepada anak yatim piatu pada pengajian rutin bulanan Al-Hidayah.

Bandar Khalipah-andalas Bupati Serdang Bedagai Ir H Soekirman mengajak seluruh kaum muslimah khususnya anggota pengajian Al Hidayah di tingkat desa hingga kecamatan untuk mendukung program pembangunan yang sedang digalakkan Pemkab Sergai. Hal ini bertujuan untuk mencapai visi menjadikan Kabupaten Sergai yang religius. Agar hal tersebut dapat terealisasi dengan baik maka harus senantiasa mengisi waktu luang dengan hal-hal yang positif, terutama aktivitas bidang keagamaan salah satunya dengan kegiatan pengajian dan beramal ibadah disamping melaksanakan tugas sehari-hari. Hal itu disampaikan Bupati Soekirman saat menghadiri pengajian

rutin bulanan Al-Hidayah yang dilaksanakan dalam waktu yang sama di dua wilayah kecamatan, Jumat (29/8) masing-masing di Mesjid Baitul Hidayah Desa Bandar Tengah Kecamatan Bandar Khalipah dan di Pantai Mutiara Indah Desa Sentang Kecamatan Teluk Mengkudu. Acara pengajian akbar ini juga dihadiri Asisten Ekbangsos Drs H Hadi Winarno MM, Kabag Kessos Drs Nasrul Azis Siregar, Kabag Humas Dra Indah Dwi Kumala, Camat Bandar Khalipah Patricia Banjarnahor SSos, Camat Teluk Mengkudu Misran SE, Muspika Kecamatan Bandar Khalipah dan Teluk Mengkudu, Ketua pengajian AlHidayah Sergai Hj Khadijah, Kades Bandar Tengah, Kades Sentang,

Kades Pem. Setrak, Al-Ustaz Sulaiman, Ustazah Hj Masitah Pane, tokoh masyarakat, tokoh agama dan ibu-ibu pengajian Al-Hidayah. Dijelaskan Bupati Soekirman, pengajian rutin merupakan salah satu langkah dan upaya untuk membantu Pemerintah dalam meningkatkan pembangunan di bidang keagamaan. Sebab melalui pengajian ini akan terbangun keimanan dan ketakwaan, pengetahuan yang benar tentang ajaran Islam serta ukhuwah Islamiyah. Menurut bupati, Al-Hidayah selama ini telah memberikan kontribusi besar bagi pemerintahan dalam melakukan tugas pembinaan terhadap umat serta meningkatkan wawasan keagamaan untuk menjalankan kehidupannya sehari-hari baik

di rumah tangga maupun kehidupan bermasyarakat demi terwujudnya Kabupaten Sergai yang kondusif dan nyaman. Karenanya Soekirman menyatakan rasa syukur dan apresiasinya terhadap kelompok pengajian Al Hidayah yang selama ini telah terbina dan sudah berjalan baik dan diharapkan terus meningkat di masa mendatang. Di akhir arahannya Bupati Soekirman meminta kepada seluruh pengurus maupun anggota pengajian Al-Hidayah agar dapat mengembangkan diri bukan hanya di bidang keagamaan, tapi juga menyangkut aspek kehidupan lain seperti kegiatan di bidang budaya, sosial dan ekonomi secara khusus bagi anggotanya maupun masyarakat luas. (RYAD)

WARTAWAN DAERAH LANGKAT: Budi Zulkifli, Dony Syahputra, H Said Effendy BINJAI: Sri Masana SSos TANAH KARO: Robert Tarigan SH, Lamhot Situmorang, Natanael Tarigan PAKPAK BHARAT: Wesrion Tumangger DELISERDANG: Firdaus Tanjung, TH Sihombing, Bobby Lusaka Purba SERGAI: Supriyadi TEBINGTINGGI: Riady Kasidi SIANTAR: Lintong Saragih, David, Marondang Saragih SAMOSIR: Fransiskus Sitanggang, Hotdon Naibaho TOBASA: Marganti Sigalingging HUMBANG HASUNDUTAN/D.SANGGUL: Marganda Lumbangaol, Andi Siregar DAIRI: Marulak Siahaan, Parulian Nainggolan, Jalius Manurung SIBOLGA/TAPTENG: Haposan Simbolon, Anggiat P Tambunan MADINA: Jefri Brata Lubis TARUTUNG: Hotbin Purba PALAS: Ibnu Sakti Nasution NIAS SELATAN: Edy Gunawan Zebua, Elvander Zebua BATUBARA: Zulkifli Nasution, H Sutan Sitompul KISARAN: Hamdan Rangkuti TANJUNG BALAI: Faisal M Yunus Nst (Koord.Liputan), Adi Sastra, Syamsul Bahri AEK KANOPAN: M Ilyas Munthe LABUHAN BATU: Iwan Kesuma, Hendra Brata Sembiring LABUHAN BATU SELATAN: Jhon Wesly Sitorus LANGSA: Ruslan ACEH TIMUR: M Ali ACEH UTARA: Bukhari Tolus BIEREUN: H Suherman Amin, Abdullah BLANGPIDIE: Adi Sadana KOTA CANE: Agus Munthe GAYO LUES: Anuar Syahadat


Senin Warga Siumbut Baru Sulit Jadi Pelanggan PDAM TSP Kisaran-andalas Sejumlah warga yang bermukim di Kelurahan Siumbut Baru Kecamatan Kisaran Timur, mengeluhkan sulitnya mendaftar menjadi pelanggan air bersih yang dikelola BUMD PDAM TSP Kisaran. Demikian diungkapkan S Sigalingging (38), warga Lingkungan IV Siumbut Baru, kepada andalas, kemarin. Dikatakan, dirinya telah mengajukan permohonan menjadi pelanggan PDAM TSP sejak awal Juni 2014 lalu. Namun, hingga menjelang akhir Agustus tidak pernah terealisasi, padahal menurutnya segala urusan administrasi untuk menjadi pelanggan baru perusahaan milik daerah tersebut telah dipenuhi. Diminta foto copy KTP, sediakan meterai dan perlengkapan lainnya telah diberikan. "Begitu juga dengan dana menjadi pelanggan baru sebesar Rp 907.000 telah saya siapkan, namun staf bagian penerimaan pasang baru belum berani menerima dana tersebut sebelum disetujui direktur,"katanya menirukan pernyataan sang Staf PDAM tersebut. Sementara itu, saat andalas melakukan investigasi ke Kantor PDAM TSP di Jalan A Yani Kisaran. Ada juga beberapa warga yang datang ke kantor PDAM TSP bernama Nur, Sal, Ta, juga merupakan warga Siumbut Baru mendapat perlakuan sama se-

perti warga sebelumnya. Namun, ketika salah seorang staf PDAM TSP bernama H Ruspin, merupakan orang nomor dua di perusahaan milik BUMD tersebut dimintai tanggapan terkait sulitnya masuk menjadi pelanggan baru PDAM dirinya mengatakan, untuk menjadi pelanggan baru prosesnya memakan waktu yang agak lama bisa lima hari, seminggu, bahkan lebih. Hal ini terjadi karena prosedur untuk menjadi pelanggan harus mendapat persetujuan Dirut. Untuk mendapatkan persetujuan inilah yang bisa memakan waktu cukup lama. “Bila P Darwin ada di sini mungkin prosesnya cepat, tapi jika dia sedang berada di luar kota seperti saat ini, yah tunggu dia pulanglah," beber Ruspin. Namun ketika disinggung apakah tidak ada kebijakan lain agar warga yang ingin mendapatkan air bersih bisa secepatnya dapat diproses tanpa menunggu persetujuan sang Dirut. "Payah bang, kami tak ada berani membantah peraturan yang dibuat Dirut," ujarnya. Sementara, informasi yang berkembang di perusahaan milik BUMD saat ini. Bahwa, Dirut PDAM TSP H Darwin selalu meminta bagian kepada staf yang ketahuan memasukkan pelanggan baru memberikan harga di luar ketentuan yang ada, dan hal ini sudah sering terjadi. (FAS)

DPRD Samosir Setujui Dua Ranperda Samosir-andalas Rapat paripurna keempat masa persidangan kedua tahun 2014 DPRD Kabupaten Samosir rampung digelar Jumat, dengan agenda jawaban Bupati Samosir terhadap pandangan umum fraksi-fraksi mengenai Ranperda Kabupaten Samosir tentang pertanggungjawaban pelaksanaan APBD Tahun Anggaran 2013 dan Ranperda tentang P-APBD TA 2014. Dari lima fraksi di DPRD Samosir yakni Fraksi Hati Nurani Rakyat, Demokrasi Perjuangan Indonesia Baru (DPIB), Partai Nasional Indonesia Marhaenisme, Karya Sejahtera menerima pertanggungjawaban pelaksanaan APBD Tahun Anggaran 2013 dan Ranperda tentang P-APBD TA 2014. Sedangkan, satu Fraksi Demokrat Pelopor Republik Indonesia Raya (DPR-IR) sempat menolak. Namun setelah dilakukan rapat perumusan pimpinan, alat kelengkapan dewan dan Tim Panitia Penyusunan Anggaran Daerah (TPPAD), Fraksi DPR-IR akhirnya dapat menerima dengan beberapa catatan. "Alasan Fraksi DPR-IR yang sempat menolak, terkait data pemanfaatan kios di pasar percontohan Onan Baru Pangururan bersumber dari Dinas Koperasi Perindustrian dan Perdaga-

SUMATERA UTARA 13 Kapoldasu : Penimbun BBM Ditindak Tegas harian andalas | Hal.

1 September 2014

ngan berbeda dengan kondisi di lapangan ditemukan ada oknum menguasai lebih dari satu kios," ujar juru bicara fraksi ini, Russel Baringin Sihotang Sementara pendapat akhir Fraksi Karya Sejahtera yang disampaikan Abad Sinaga mengatakan sesuai dengan data yang ada jumlah Pegawai Negeri Sipil (PNS) di Pemkab Samosir sudah cukup memadai, namun dari segi kualitas dan kualifikasinya masih jauh dari harapan. Karena itu diperlukan pembinaan melalui perencanaan matang dan tepat. PNS di Samosir belum menunjukkan kinerja yang baik dan disiplinnya masih rendah. mereka masih bekerja secara rutinitas dan selalu menunggu perintah dan petunjuk, belum memiliki inisiatif apalagi untuk menciptakan terobosan terobosan baru untuk memecahkan masalah. Rapat ditutup setelah penandatanganan kesepakatan bersama antara pimpinan DPRD dan Bupati Samosir, disaksikan ketua fraksi dan ketua komisi. Sidang keempat ini dipimpin Wakil Ketua DPRD Lundak Sagala didampingi Jonny Sihotang. Hadir dalam acara itu, Kejari Pangururan Edward Malau, Sekdakab Hatorangan Simarmata, Kabag Ren Polres Samosir dan pimpinan SKPD. (HN)

Stabat-andalas Penimbunan BBM memang potensial terjadi dan dilakukan para mafia di saatsaat ‘krisis BBM’ seperti sekarangi, akibat adanya wacana untuk menaikkan harga BBM. Hal itu ditegaskan Kapoldasu Irjen Pol Drs Syarief Gunawan menjawab pertanyaan para wartawan seusai meresmikan Gedung PATRIA TAMA di Mapolres Langkat, Sabtu (30/8). "Potensi itu memang ada, seperti yang terjadi di Batubara, kemarin. Karena itu, saya sudah menugaskan jajaran saya dan para Kapolres untuk menyikapi hal tersebut, antara lain dengan melakukan penjagaan dan patroli,"ujarnya. Lebih jauh Kapoldasu mengaku sudah menegaskan kepada jajarannya untuk bertindak tegas jika memang ada ditemukan penimbunan BBM untuk mencari keuntungan. Kalau kedapatan, langsung ditangkap dan diproses. "Kalau benar kedapatan, akan langsung ditangkap dan diproses, sebab bisa mengganggu ketenangan masyarakat. Dalam situasi dan kondisi seperti sekarang ini yang dibutuhkan masyarakat kan ketenangan," ujarnya. Seperti diketahui, ada wacana dari Pemeintah untuk menaikkan harga BBM guna ‘menyelamatkan subsidi yang sudah mencekik leher’ sehingga menimbulkan spekulasi dari para mafia untuk menimbun BBM sampai keluar ketentuan harga yang baru dari Pemerintah. Akibatnya, BBM pun langka di pasaran. Buktinya, banyak SPBU yang kehabisan BBM untuk dijual, sebab pasokan BBM dari Pertamina dalam seminggu terakhir ini memang sem-

PRASASTI - Kapoldasu Irjen Pol Drs Syarief Gunawan menandatangani prasasti peresmian Gedung PATRIA TAMA Polres Langkat. pat tersendat-sendat dan berkurang. Seperti biasa, banyak yang menentang jika harga BBM benarbenar dinaikkan. Namun, cepat atau lambat diperkirakan harga BBM memang akan dinaikkan. Apalagi, Presiden baru, Jokowi sudah memberikan sinyal akan menaikkan harga BBM, walaupun kebijakan itu memang tidak populer dan pasti mendapat perlawanan dari rakyat. Resmikan Sebelumnya, Kapoldasu meresmikan Gedung PATRIA TAMA yang baru dibangun di kompleks Mapolres Langkat, ditandai dengan penandatanganan prasasti, penekanan tombol dan pemotongan nasi tumpeng serta diteruskan dengan pengguntingan pita oleh Ketua PD

MSi menyebutkan, pembangunan Gedung PATRIA TAMA itu dilaksanakan berdasarkan nota kesepahaman antara Polres Langkat dengan PT. LNK (Langkat Nusantara Kepong) yang ada di wilayah hukum Polres Langkat. Jadi, gedung baru itu adalah hibah dari PT LNK, namun tidak ada sangkut pautnya dengan penyelesaian kasus yang sedang dan akan ditangani, dan lain-lain. Pembangunannya dimulai sejak bulan Januari 2014 dan selesai pada tanggal 28 Agustus 2014. Bangunannya permanen berlantai 2 dengan ukuran 6,5 M x 40 M dan terdiri dari 12 ruang kerja dan 1 ruang aula, selanjutnya akan ditempati Sat Intelkam, Sat Sabhara, Si Was, Subbag Humas , Poliklinik dan PC Bhayangkari Langkat. (BD)

Pemko Sibolga Umumkan 122 Formasi Penerimaan CPNS 2014 Sibolga-andalas Pemko Sibolga berencana mengumumkan 122 formasi penerimaan Calon Pegawai Negeri Sipil (CPNS) Tahun 2014 Pemko Sibolga. Pasalnya, Badan Kepegawaian, Pendidikan dan Pelatihan (BKPP) daerah setempat, telah berangkat menuju Jakarta untuk mengambil susuan formasi penerimaan CPNS Pemko Sibolga Tahun 2014 dari Kementerian Pedayagunaan Aparatur negara (PAN). Hal ini disampaikan Sekda Kota Sibolga M Sugeng di ruang kerjanya, kemarin. “Bila formasi CPNS 2014 itu sudah kita terima, kita perkirakan Senin (hari ini-red), formasi penerimaan Calon Pegawai Negeri Sipil (CPNS) Kota Sibolga 2014 sudah bisa kita umumkan,”katanya. Baru-baru ini, Sekda Kabupaten/ Kota se-Indonesia sekitar empat ratusan orang diundang KemenPAN-RI untuk membicarakan tentang penerimaan formasi CPNS ta-

M Sugeng hun 2014 ini. Pada rapat itu, sejumlah Sekda mempertanyakan kepada pihak KemenPAN RI tentang keterlambatan penerimaan CPNS tahun 2014, karena daerah-daerah tidak

Peringati Hari Jadi, 500 Pramuka Ikuti Uji Tekpramorsen Tebing Tinggi-andalas Sekitar 500 anggota Gerakan Pramuka putra dan putri berasal dari 24 Gugus Depan Pangkalan sekolah mengikuti Uji Ketrampilan Teknik Kepramukaan, Olahraga dan Seni (Tekpramorsen). Kegiatan perlombaan merupakan rangkaian peringatan Hari Pramuka ke 53 tahun 2014 dilaksanakan, Minggu (31/8) di Lapangan Merdeka Kota Tebing Tinggi. Uji Keterampilan Teknik Kepramukaan, Olahraga dan Seni dikemas dalam bentuk perlombaan, seluruh peserta dibagi dalam beberapa kelompok terdiri dari tingkat Penegak dan Penggalang dengan mata lomba. Di antaranya, lomba teknik kepramukaan berisi materi senam Pramuka dan lomba paduan suara. Sedangkan untuk tingkat Penggalang materi yang dilombakan pionering (tali-temali), melukis, dan paduan suara. Ketua panitia pelaksana kegiatan, Drs H Pardamean Siregar MAP mengatakan, tujuan dari pelaksanaan uji keterampilan Kepramukaan, olahraga dan seni kali ini di samping merupakan rangkaian dari mengisi peringatan Hari Pramuka. Peserta yang merupakan anggota Pramuka aktif ini, dengan paduan lomba ini nantinya akan terbentuk manusia yang berkepribadian dan berwatak luhur serta tinggi mentalnya, kesa-

Bhayangkari Sumut, Sabtu. Kapolda dalam arahannya menegaskan pembangunan gedung baru tersebut harus disyukuri karena bisa dimanfaatkan untuk meningkatkan kinerja Polres Langkat. Karena itu, Kapolda pun berharap agar gedung baru itu dapat segera dipergunakan dan dimanfaatkan dengan baik. Selanjutnya, Kapolda juga meminta agar gedung baru itu bisa dirawat dan dijaga dengan baik dan maksimal. "Saya berharap agar gedung baru itu bisa dimanfaatkan serta dijaga dan dirawat dengan baik dan maksimal. Untuk itu, saya memberikan atensi positif kepada Kapolres Langkat,” ujarnya. Sedangkan Kapolres Langkat AKBP Yulmar Try Himawan SIK

bisa berbuat apa-apa dan tidak bisa mengumumkan penerimaan CPNS di daerah, selama ini belum ada petunjuk dari KemenPAN. Menurutnya, lambatnya formasi penerimaan CPNS tahun 2014 ini keluar, mengakibatkan penundaan pengumuman penerimaan CPNS tahun 2014 Pemko Sibolga. Namun demikian, kata Sugeng, persoalan penundaan akibat keterlambatan penerbitan formasi penerimaan CPNS tahun 2014 tersebut tidak hanya dialami Pemko Sibolga. Tapi hampir seluruh daerah di Indonesia mengalami hal yang sama. Ditanya mengenai sistem pelaksanaan ujian penerimaan CPNS nantinya, menurut Sugeng, sesuai kesekapatan dengan kementerian, kemungkinan pelaksanaan ujian penerimaan akan menggunakan sistem Computer Assisten Test (CAT). Tujuannya, untuk mencegah kecurangan.“Namun, kita juga baru bisa memastikan sistem pelaksa-

naan ujian ini bila telah menerima petunjuk pelaksanaan (Juklak) dan petunjuk teknis (Juknis) pelaksanaan ujian penerimaan CPNS tahun 2014 dari MenPAN,”ujarnya. Pelaksanaan ujian dengan sistem CAT ini akan begitu berat, karena banyak hal yang harus disediakan terutama sekali adalah komputer yang akan digunakan pelamar untuk ujian. Sedangkan Pemko Sibolga sendiri hanya dapat menyediakan komputer sebanyak 50 unit dari kebutuhan berdasarkan jumlah pelamar yang kemungkinan bisa mencapai seribuan orang datang mendaftar. “Tapi bagaimana pastinya, kita lihat nanti dan sejauh ini kita sudah berkoordinasi dengan Pemerintah Provinsi Sumatera Utara (Propsu) tentang pengadaan Komputer yang akan digunakan para pelamar untuk mengikuti ujian CPNS ini,”pungkasnya. (HAS)

Pemkab Humbahas Peroleh Jatah 150 Formasi CPNS Dolok Sanggul-andalas Pemerintah Kabupaten Humbang Hasundutan (Humbahas) memperoleh jatah 150 formasi Calon Pegawai Negeri Sipil (CPNS) dari Menpan RI untuk tahun anggaran (TA) 2014. Sebelumnya, sesuai kebutuhan kerja satuan kerja perangkat daerah (SKPD), Pemkab Humbahas mengusulkan sekitar 600 lebih formasi CPNS dari berbagai jurusan. Demikian disampaikan Sekdakab Humbahas, Saul Situmorang usai paripurna LKPj di

gedung DPRD, Jumat. Dikatakan, dari 150 formasi yang diberikan MenPAN itu, formasi yang mendominasi. Yakni, tenaga guru sebanyak 96 orang disusul tenaga teknis sebanyak 50 orang dan tenaga kesehatan sebanyak 4 orang. Untuk info lebih lanjut bisa diklik http:panselnas.menpango.id. https://panselnas.menpan.go. id/ index.php/13-formasi/daerah/ provinsi/kabkota/438-kab-humbang-hasundutan. Saul mengingatkan, penerimaan CPNS tahun ini, dilakukan

dengan menggunakan metode system Computer Assisted Test (CAT). “Untuk ujian nanti kita sudah menyiapkan 100 unit komputer. Komputer tersebut akan digunakan secara bergelombang oleh peserta CPNS,” ujarnya. Ditanya kapan dibuka pendaftaran, mantan Kepala Bappeda Humbahas itu mengatakan, pihaknya masih merumuskan. “Mengenai pembukaan dan penutupan pendaftaran CPNS, masih kita rumuskan hari Senin (1/9)," katanya. (AND)

Kejari Selidiki Dugaan KKN Dinkes Madina UJI TEKPRAMORSEN - Salah satu kelompok Penggalang dari 500 anggota Gerakan Pramuka berasal dari 24 Gugus Depan Pangkalan Sekolah saat Uji Tekpramorsen di Lapangan Merdeka Tebing Tinggi. daran dan berketerampilan. "Di samping itu peserta diharapkan mampu mengembangkan kreativitas, dan ketangkasannya, baik di bidang teknik kepramukaan, kesehatan jasmani dan secara berkesinambungan menggalang dan menumbuhkan rasa persaudaraan antara Pramuka,"ujar Siregar. Ditambahkan, perlombaan ini menggunakan sistem satuan terpisah (pemenang dibedakan antara regu putra dan

regu putri). Hal ini dimaksudkan selain merupakan prosedur dan cara untuk mengimplementasikan nilai dan prinsip dasar kepramukaan. Setiap unsur dalam metode kepramukaan memiliki fungsi pendidikan spesifik, yang secara bersama-sama dan keseluruhan saling memperkuat dan menunjang tercapainya tujuan pendidikan kepramukaan. "Begitu juga dalam menerapkan sistem dalam lomba kali ini,"kata Siregar. (MET)

Panyabungan-andalas Kejaksaan Negeri Panyabungan (Kejari) mulai melakukan penyelidikan terkait berbagai jenis dugaan KKN yang merebak di kantor Dinas Kesehatan Madina yang belakangan ini mencuat ke permukaan. Hal itu disampaikan Kajari Panyabungan, Satimin SH melalui Kasi Intel, Muhammad Iqbal Aziz SH MH kepada andalas melalui telepon seluler, Minggu (31/8) "Semua jenis laporan masyarakat sudah turun dan kita

terima, kemudian kita segera menindaklanjuti secepatnya. Sebab, pemberitaan di media massa sudah begitu gencar menyoroti dugaan KKN yang terjadi di Dinas Kesehatan Madina," ujarnya. Iqbal menyebutkan, permasalahan terkait Dinas Kesehatan sudah disampaikan Kasi Intel yang lama M Yusuf SH kepadanya sebelum pindah tugas. "Hal ini kita lanjuti terkait komitmen Kejaksaan Negeri Panyabungan dalam upaya memberantas tindak pidana korupsi di Kabupaten

Madina," ujarnya. Sebelumnya, marak pemberitaan di berbagai media terkait dugaan KKN di kantor Dinas Kesehatan Madina yang dipimpin Drg Ismail Lubis. Mulai daro dugaan kasus pengendapan dana kapitasi sebesar Rp 5 M, pemotongan dana BOK 20 %, temuan BPK tahun 2008, dugaan jual beli paket proyek, dugaan penilepan dana perawatan ambulance dan sejumlah kasus KKN lainnya. (JBL)


ACEH MEMBANGUN

Senin 1 September 2014

harian andalas | Hal.

14

Bupati Optimis

Pedir Raya Festival Sukses Sigli-andalas Bupati Pidie, Sarjani Abdullah menyatakan sangat optimis Pedir Raya Festival akan mendapat sambutan hangat dari masyarakatnya. Karena, festival tersebut untuk mencari jati diri dari asal usul lahirnya nama Kabupaten Pidie.

andalas/muhammad ali

DOKUMEN – Jubir Fraksi Partai Demokrat Muslim SE, menyerahkan dokumen pandangan fraksi atas Raqan Perioritas Pemkab Aceh Timur dalam Rapat Paripurna III DPRK Aceh Timur, Jumat (29/8).

9 Qanun Perioritas DPRK Aceh Timur Idi Rayeuk-andalas Setelah dievaluasi dalam dua tahap oleh Gubernur Aceh, akhirnya Dewan Perwakilan Rakyat Kabupaten Aceh Timur akan membahas 9 Rancangan Qanun (Raqan) yang diajukan Pemkab Aceh Timur sebagai pruduk hukum. Pembahasan Raqan itu berlangsung dalam Rapat Paripurna III DPRK Aceh Timur di Aula Serbaguna Idi, Jumat (29/8).

Sembilan Raqan yang dibahas yakni Raqan Tentang Perubahan atas Qanun Nomor 2 Tahun 2011 Tentang Organisasi dan Tata Kerja Dinas-Dinas Daerah Kabupaten Aceh Timur dan Raqan Kabupaten Aceh Timur Tentang Pemberian Nama Rumah Sakit Umum Daerah (RSUD). Selanjutnya, DPRK Aceh Timur juga akan membahas sejumlah Raqan lainnya yakni

Qanun Pembentukan Mukim Matang Kupula (Madat), Qanun Penataan dan Pemberdayaan PKL, Qanun Susunan Organisasi dan Tata Kerja MPD, Qanun Sumbangan Pihak Ketiga, Qanun Pembentukan Mukim Kumuneng, Kuta Baro (Idi Tunong), Qanun Pembentukan Mukim Pulo Pineung dan Caleu (Darul Aman) dan Qanun tentang Penyelenggaraan Pekan Kebudayaan. (MAD)

Proyek Peningkatan Jalan Berlanjut Gayo Lues-andalas Peningkatan ruas jalan Blangkejeren menuju Aceh Timur dan Blangkejeren menuju Aceh Barat Daya (Abdya) semakin dipercepat. Pasalnya, anggaran untuk jalan tembus itu sudah di anggarakan oleh Pemerintah Aceh yang disetujui oleh Gubenur Aceh. Bupati Gayo Lues H Ibnu Hasim kemarin mengatakan, saat ini Jalan Blangkejeren menuju Abdya sedang dikerjakan oleh pihak perusahaan mulai dari Desa Lestarai Kecamatan Teragun hingga mengarah ke Abdya. Jalan yang dibangun itu

rata-rata diaspal dengan lebar mencapai enam meter. “Anggaran peningkatan jalan Gayo Lues ke Abdya mencapai Rp 35 miliar, begitu juga dengan anggaran jalan Gayo Lues menuju Aceh Timur. Itu juga Rp 35 miliar di tahun 2014 ini dan anggarannya akan terus dikucurkan oleh Pemerintah Aceh hingga selesai,” katanya. Ibnu Hasim selaku Bupati Gayo Lues mengucapkan terima kasih kepada Gubenur Aceh Zaini Abdulah yang telah memperhatikan jalan lintas di daerah dataran tinggi Gayo. Serta menganggarkan dana yang

direncanakan secara bertahap. Setelah jalan itu selesai, warga Gayo Lues pasti meningkat pertumbuhan ekonominya, karena hasil pertanian dari gayo Lues bisa dijual ka daerah pesisir. Begitu juga dengan ikan dari daerah pesisir, bisa cepat dibawa ke Gayo Lues. “Mudah-mudahan beberapa tahun ke depan jalan itu sudah diaspal oleh pemerintah. Sehingga kita bisa menikmati yang terkendala selama ini, dan ini merupakan tuntutan warga Gayo Lues yang mengiginkan agar jalan itu bisa secepatnya dilintasi,” ucapnya. (NUAR)

DPRK Atim Sahkan P-APBK 2014 Idi–andalas Dewan Perwakilan Rakyat Kabupaten (DPRK) Aceh Timur, akhirnya mensahkan Perubahan-Anggaran Pendapatan Belanja Kabupaten (P-APBK) Tahun 2014. Pengesahan dilakukan dalam Rapat Paripurna IV DPRK Aceh Timur di Aula Serbaguna Idi, Jumat (29/8). Bupati Aceh Timur Hasballah HM Thaib dalam sambutan yang dibacakan Sekda Aceh Timur M Ikhsan Ahyat SSTP MAP menyebutkan, PAPBK Tahun 2014 yang telah dievaluasi oleh Gubernur Aceh yakni Anggaran Pendapatan Rp1.264.474.040.853.42. Terdiri dari PAD sebesar Rp79.260.371.581.40. Dana perimbangan sebesar Rp854.135.141.838. Lain-lain pendapatan daerah yang sah sebesar Rp331.078.527.424.02. Anggaran belanja sebesar Rp1.360.519.914.809.34.

M Ikhsan Ahyat SSTP MAP Terdiri dari balanja tidak langsung Rp607.323.297. 810.94. Belanja langsung

Rp753.196.616.998.40. Jadi PAPBK mengalami defisit sebesar Rp96.045.873.955.92. Untuk pembiayaan daerah terdiri dari penerimaan pembiayaan sebesar Rp96.045.873. 955.92. Untuk pengeluaran pembiayaan sebesar Rp0 (nol). Dengan demikian pembiayaan netto menjadi surplus sebesar RpRp96.045.873.955.92, yang selanjutnya digunakan seluruhnya untuk menutupi defisit anggaran. Dengan disahkannya PAPBK, maka perlu diingatkan bahwa seluruh SKPK berarti efektifitas waktu untuk melaksanakan kegiatan-kegiatan yang dijabarkan dalam Perubahan APBK tersebut masih relatif cukup. “Oleh sebab itu kami harapkan semua SKPK untuk segera menindaklanjuti sesuai dengan ketentuan yang berlaku,” demikian Sekda M Ikhsan Ahyat. (MAD)

Sekaligus melahirkan berbagai industri rumah tangga dan kerajinan dari rakyatnya yang sudah terpendam. Sedangkan acara akbar tersebut, akan berlangsung 13 hingga 19 September 2014 mendatang. Rasa optimis orang nomor satu di Pidie ini, dibuktikan setelah program pertamanya yaitu Satu Hari Satu Ayat sudah berhasil sukses di sekolah-sekolah. Bahkan, kini program keagamaan tersebut mendapat sambutan hangat. ”Kita sudah lama meminta pihak-pihak pendidik agar di sekolah-sekolah tetap muridnya harus memahami program Satu Hari Satu Ayat Al Qur’an,” sebut bupati, Kamis (28/8) di Sigli. Disinggung, kenapa festival

tersebut harus berlangsung, Bupati menyebutkan agar semua lapisan masyarakat di daerahnya perlu melestarikan makna yang terkandung dari nama festival yang dilaksanakan pihaknya itu. Jelasnya, hingga sekarang kita belum tahu darimana nama Kabupaten Pidie dan tahun berapa lahirnya kabupaten ini. Karena itu, sebelum festival ini kita gerakan terlebih dahulu dilakukan seminar-seminar yang membahas asal asul nama Pidie dan kapan nama tersebut dikukuhkan. Yang terpenting juga dari festival itu, kata bupati semua elemen masyarakat dapat menikmati hiburan hiburan dan berbelanja dengan hasil kerajinan dan produksi setiap warga dari 23 kecamatan yang masing-masing kecamatan mempunyai khas makanan ringan dan juga masakan sayur mayur serta masakan daging. Di festival Pedir Raya tersebut, lanjut Sarjani, masyarakat akan menikmati berbagai kesenian daerah yang tidak dimiliki oleh daerah lain di Propinsi Aceh. Begitu juga, dengan perlombaan masakan. ”Saya sudah meminta pihak Dispora yang menjadi ”top leader” dari pelaksanaan ini agar bekerja keras, sehingga festival tersebut berlangsung sukses dan

tidak ada celanya,” tukasnya. Jangan Ada Alasan Setelah festival tersebut diundurkan atau molor pelaksanaannya dari jadwal sebelumnya, kini secara tegas Bupati memperingatkan Dispora Pidie untuk tidak lagi mencari alasan tidak siap ini dan siap itulah. Yang terpenting, rencana besar ini harus sukses dengan melakukan koordinasi antar jajaran yang turut serta memeriahkan pekan tersebut, imbuhnya berulang-ulang. Dalam pemaparan lebih lanjut, Bupati sangat mengharapkan peran semua dinas dan camat menyongsong pelaksanaan dari Pedir Raya Festival. ”Apa yang kita lakukan ini semua untuk membangkitkan semangat pembangunan secara menyeluruh atau tidak hanya berpikir membangun fishik saja, tapi membangun adat istiadat, budaya, serta menelusuri sejarah pun lebih penting dari semuanya,” kata bupati. Mantan Panglima Perang Gerakan Aceh Merdeka (GAM) Wilayah Pidie ini, juga mengingatkan semua pihak untuk tidak lagi berpola pikir negatif kepada orang lain atau mencari masalah kecil untuk diperbesar, tapi lebih baik yang telah lalu jangan dibesar-besarkan lagi. Yang ter-

penting sekarang ini, bagaimana membangun Pidie secara khusus dan pada umumnya membangun Aceh, bukan mengusik hal-hal kecil untuk diperbesarkan, sehingga menghilangkan kosentrasi semua pihak untuk membangun daerah ini. Diakuinya, menjadi seorang pejabat penting didaerah bukanlah hal yang mulus dan enak. Bahkan, menurut bupati jam istirahat (tidur) pun sudah tak dapat lagi. Hampir setiap malam, ia harus menerima tamu yang mengeluh ini dan itulah, sehingga hilang juga kosentrasinya sebagai pimpinan daerah. ”Kita mau bilang apa lagi, sebagai pemimpin tentu harus mendengar keluhan rakyat, terkadang kita harus berlaku bijak meskipun sangat bertentangan dengan kata hati,” ungkap bupati. Menyangkut kurang istirahat, Bupati mengatakan, ini bukan sekadar basa basi, tapi anda sendiri sudah pernah melihatnya di kediaman dinas saya di Pendopo. Dimana, hinggalarutmalammasihadayangmau bertemu. Bayangkan, jika keinginan banyak orang ini saya beri alasan tentu macam-macam pula nanti. Jelasnya, timpal bupati, ia juga sangat berharap pengertian semua pihak, dimana posisi saya sekarang ini adalah bupati semua rakyat Pidie. (DN)

Samsul Azhar Siap Perangi Sampah dan Hijaukan Kota Sigli-andalas Kepala Kantor Kebersihan dan Pertamanan Kabupaten Pidie, Drs Samsul Azhar bertekad mewujudkan keindahan ibukota kabupaten dan sejumlah kota kecamatan dengan melakukan penghijauan di sejumlah taman kota dan meredian jalan protokol. Disamping, mengerahkan pegawainya untuk turun ke ibukota kecamatan dalam memberikan penyuluhan menyangkut kelestarian lingkungan dan kebersihan. Menjawab andalas, Minggu (31/8), Samsul Azhar menyebutkan, pihaknya setiap hari mengangkut seratusan ton sampah produksi warga Kota Sigli dan sekitarnya. Sampah-sampah tersebut diangkut ke tempat pembuangan akhir di kawasan desa (gampong) Tunong Tanjong Kecamatan Padang Tiji, atau berjarak sekitar 23 kilometer dari pusat Kota Sigli. Tempat

pembuangan sampah ini, dibangun oleh UNDP pada tahun 2012 lalu. Dalam memerangi sampah produksi warga, kata Samsul Azhar, setiap hari pihaknya mengerahkan 114 pekerja kebersihan. Sampah-sampah tersebut, tambahnya diangkut dengan menggunakan truk sampah sebanyak sembilan unit. Bahkan, sebutnya pekerja sampah tersebut sempat bekerja siang-malam pada saat hari “meugang” (Red-hari motong daging) menyambut lebaran. Pejabat yang dikenal ramah ini serta berkehidupan sangat bersahaja mengakui, jika dibandingkan dengan anggaran daerah yang dialokasikan (diplot) dikantornya jauh dari harapan untuk menata kota menjadi kota lestari dan bersih dari sampah, tapi pihaknya serta staf dikantor sangat memahami dengan tugas dan tanggung jawabnya dalam mengujudkan cita-cita bupati untuk menjaga

kebersihan kota dan lingkungan secara luas, termasuk kota-kota kecamatan. Menjawab andalas, Samsul Azhar menyebutkan, pihaknya sangat berharap pada anggaran ke depan akan ada prioritas khusus. Karena, paling besar terserap dana untuk membayar gaji pekerja kebersihan dan biaya pengangkutan sampah ke lokasi akhir. Begitupun, pihaknya tidak banyak menuntut yang terpenting semua tanggung jawab yang dipercayakan oleh daerah terlaksana. Disinggung dengan pendapatan asli daerah (PAD) yang diwajibkan pada kantornya, dijawabnya sekitar Rp 876 juta. Target ini, tambahnya melampaui empat kali lipat dari sebelumnya atau sebelum Samsul Azhar menjabat sebagai Kepala Kantor Kebersihan dan Pertamanan Pidie. Target PAD ini, katanya bukan target mutlak yang dibebankan

Pak bupati dalam rapat pembahasan PAD, tapi pihaknya yang berjanji akan berusaha keras untuk pemasukan daerah dari kantornya. Dan masalah ini pula, sebutnya sudah disampaikan secara gamblang kepada semua staf untuk bekerja maksimal dalam masalah kewajiban PAD. “Kita tidak lagi target-targetan persentase, atau buat angka PAD 120 persen. Sedangkan uang yang masuk ke kas daerah sedikit,” sebutnya. Sejauh itu, Samsul Azhar juga menyebutkan, terpenting sebagai pimpinan di kantor kita harus terbuka kepada staf dan terus mengawasi perjalanan staf kita dalam melaksanakan tugas, disamping ramah dan penuh perhatian terhadap setiap keluhan staf. “Semua staf kita berikan kepercayaan penuh dalam melaksanakan tugas dengan lebih mengkedepankan aturan-aturan hukum,” imbuhnya. (DN)

Pemerintah Dituding Tak Mampu Sediakan Obat Gayo Lues-andalas Kekurangan obat-obatan di Rumah Sakit Umum Daerah Kabupaten Gayo Lues dan di Puskesmas masing-masing kecamatan, menjadi polemik di kalangan masyarakat setempat. Pasalnya, banyak warga yang berobat ke rumah sakit pemerintah dan puskesmas tidak mendapatkan obat sesuai resep dokter. Sehingga warga yang berobat harus mengeluarkan rupiah untuk mencari obat ke apotik terdekat. Hal ini menjadi sorotan anggota Dewan Perwakilan Rakyat Kabupaten (DPRK) saat menggelar Sidang Perubahan Ang-

garan Tahun 2014 yang berlangsung pada Kamis (28/8). Warga Gayo Lues banyak yang kecewa karena obat yang seharusnya ditanggung pemerintah tidak tersedia di rumah sakit. Bupati Gayo Lues H Ibnu Hasim saat menjawab pandangan umum anggota DPRK mengatakan, dia sudah melakukan rapat koordinasi dengan Direktur RSUD dan Kepala Dinas Kesehatan setempat terkait kekuragan obat yang sering dikeluhkan masyarakat. “Ternyata sistim pengadaan obat di Dinas Kesehatan dan RSUD ada dua cara, yaitu melalui pelelangan umum, dan

pengadaan obat melalui E Katalog. Tapi rata-rata obat yang dibutuhkan harus melalui jalur E Katalog,” katanya. Yang menjadi kendala saat ini kata Ibnu Hasim, ketika pihak Rumah Sakit dan Dinas Kesehatan mengajukan amprah kepada pihak perusahaan yang ditunjuk Pemerintah sebagai penyedia obat-obatan, pihak perusahaan tersebut tidak mampu memenuhi kebutuhan obat yang diminta sesuai dengan yang di amprah. Sehingga obat-obatan sering kosong di rumah sakit. “Ini menyangkut hajat orang banyak, tolong kepada rekanrekan Pers mempublikasikanya,

supaya ada tindakan dari Pemerintah Provinsi dan Pemerintah Pusat. Karena pihak perusahaan tidak sanggup menyediakan obat-obatan ini, bagaimana nanti nasip masyarakat yang hendak berobat,” jelasnya. Selama ini, kebanyakan warga yang mengeluh kekurangan obat di rumah sakit dan puskesmas selalu menyalahkan pihak rumah sakit dan puskesmas tanpa mengetahui apa permasalahannya. Sehingga Bupati Gayo Lues langsung menuding bahwa perusahaan yang di tunjuk Pemerintah tidak sanggup menyediakan obat E Katlog. (NUAR)

Kartika Sehat untuk Masyarakat Aceh Selatan Tapaktuan-andalas Persit Kartika Chandra Kirana Cabang XXIX Dim 0107/ Aceh Selatan menggelar bakti sosial pengobatan gratis, bertajuk “Kartika Sehat” di Desa Panton Luas Kecamatan Tapaktuan, Sabtu (30/8). Kegiatan kemasyarakatan bidang kesehatan yang dipimpin langsung oleh Ketua Persit XXIX Aceh Selatan Ny Ratna Puguh Suwito dengan

melibatkan istri-istri prajurit yang berprofesi dokter, bidan, perawat dan apoteker. “Saya bagian dari masyarakat Aceh Selatan dan sayang dengan masyarakatnya. Karenanya kegiatan ini wujud perhatian persit, guna meringankan beban masyarakat,” kata Ny Ratna di Tapaktuan kemarin. Menurutnya, dipilihnya Desa Panton Luas sebagai lokasi bakti sosial mengingat desa tersebut

merupakan desa terjauh dalam kecamatan Tapaktuan. Sehingga akses masyarakat untuk turun ke kota jauh. Dikatakan Ibu Dandim 0107/ Aceh Selatan itu, program Kartika Sehat ini akan terus digalakkan dan menjadi program tetap. Daerahdaerah terpencil dalam Kabupaten Aceh Selatan akan menjadi target. Dalam waktu dekat target selanjutnya Desa Lubuk layu Kecamatan Sama Dua.

Suksesnya kegiatan bakti sosial kepada masyarakat itu, tidak terlepas dari dukungan penuh dokter-dokter pemerintah setempat. Untuk itu, persit memberikan apresiasi terhadap dukungan yang diberi Pemkab Aceh Selatan. “Selain itu, kegiatan ini juga rangkaian dari seluruh kegiatan memperingati Hari Ulang Tahun ke-69 TNI,” pungkas Ny Ratna. (HSP)

andalas/heriansyah putr

PENGAOBATAN GRATIS – Masyarakat Panton Luas cukup antusias menghadiri pengobatan gratis oleh Ibu-ibu Persit Kartika Chandra XXIX Dim 0107/Aceh Selatan, dan mendapat layanan ramah dari para medis dan para istri prajurit TNI.


HARIAN

andalas LUGAS DAN CERDAS

Senin, 1 September 2014 | No: 2950/Tahun VIII | E-Mail:andalas.redaksi@gmail.com | Harga Eceran Rp2.500; Langganan+ongkos kirim Rp90.000; Luar Kota: Rp3.000

PUTUSKAN BERHIJAB

MELLY GOESLAW GALAU DENGAN TATONYA PENYANYI dan pencipta lagu Melly Goeslaw sudah memutuskan untuk berhijab. Tapi, Melly bingung dengan kondisi tubuhnya yang bertato. Akhirnya Melly memutuskan untuk tidak menghapus tato tersebut. Keputusan untuk tidak menghapus tato, membuat Melly Goeslaw galau. Tak mau gegabah ambil keputusan, istri Anto Hoed itu memutuskan untuk berkonsultasi dengan ustaz. "Kalau tato aku sudah pernah tanya waktu saya umroh pertama kali. Tato ini bagusnya dihapus atau nggak. Tapi ternyata semua guru dan ustaz anjurkan jangan dihapus," ucap Melly saat ditemui dalam peresmian restaurant-nya, Patheya di ?Jalan Kemang Utara Raya No. 22, Jakarta Selatan, Sabtu (30/ 8) malam. Melly menambahkan, ustazustaz yang dimintai pendapatnya mengatakan kalau yang menjadi inti permasalahan bukanlah pada dua tatonya. Akan tetapi, bila Melly menghapus dua tato yang ada di tubuhnya akan menyebabkan rasa sakit. "Pertama kan bukan tato intinya, tapi menyakiti badan yang tidak dianjurkan oleh agama. Jadi kalau saya hapus, itu menyakiti badan saya lagi, dan nggak boleh jadi double," jelasnya. "Jangan dilakukan lagi, sebisa mungkin ditutup kalau kelihatan jangan dilihatin, jangan diperlihatkan tatonya. Sebisa mungkin tidak terlihat," tambah Melly. Lebih lanjut, Melly mengungkapkan dirinya tidak menyesal sudah mentato tubuhnya. Dirinya

justru bersyukur sudah bisa melewati masa-masa itu dan memutuskan untuk tidak lagi menambah tato. Melly sendiri kini mencoba peruntungan membuka restoran yang diberi nama 'Patheya'. 'Patheya' sendiri berasal dari bahasa sansekerta kuno yang artinya 'bekal'?. Melly yang selalu tampil unik dalam setiap penampilannya tidak sengaja ikut terjun dalam bisnis yang dijalani dengan sang mertua. "Sebenarnya kalau aku sendiri nggak ada kepikiran buka resto, saya lebih pandai untuk di fashion tapi karena mertua buka ini niatnya untuk anak cucu jadi kita kelola bersama-sama jadi kita nyemplung juga deh," ujar Melly Goeslaw. Banyak menu yang ditawarkan dalam restoran milik Melly Goeslaw dan keluarga, mulai dari menu Asia, Western hingga Indonesia. Restoran yang berkonsep 'Hommie' ini pun dibuat senyaman mungkin bagi pengunjung, salah satunya pengunjung bisa memilih masakan kesukaan tanpa melihat daftar menu.(DTH)

ANDIKA “THE TITANS”

Tak Tahu Soal Foto Mesum PNS Mirip Eks Istrinya FOTO-FOTO mesum layaknya adegan video porno berjudul "PNS Cantik Kota Bandung Mesum" membawa nama mantan istri Andika "The Titans", Rinada. Merasa terganggu dengan para media yang mencoba menanyakan kabar tersebut, pemilik nama Andika Naliputra itu akhirnya buka suara. "Buat teman-teman media, saya cuma mau bilang saya enggak tahu apa-apa. Tolong jangan hubungi saya dan anak saya soal itu. Silahkan hubungi orangnya langsung. Thanks," tulis Andika dalam Twitternya, @Andika_dTT. Sekadar diketahui, foto dan video mesum seorang perempuan cantik melakukan adegan mesum diposting di

sebuah blog. Pada foto yang merupakan potongan atau capture dari video tersebut, sang perempuan mengenakan seragam PNS lengkap berwarna cokelat. Terdapat 18 potongan gambar, mulai dari berpakaian lengkap dan bergaya bak peragawati, hingga tengah melakukan hubungan intim dengan seorang pria. Dalam blog itupun disebutkan, pemeran perempuan dan pria berusia 28 hingga 33 tahun. Disebutkan juga kronologi pembuatan video yang bermula dari mobil hingga ke dalam rumah. Selain menampilkan foto, dalam blog itu dicantumkan link video, namun tidak

bisa diakses. Sementara itu, kuasa hukum Rinada, Yadi Kurnia mengakui wanita yang ada rekaman di video adalah Rinada, mantan istri Andika "The Titans" . Yadi mengungkapkan, video tersebut dibuat pada tahun 2012 silam. Menurutnya video tersebut dibuat hanya untuk kepentingan pribadi. “Pas direkam itu sehabis event di Pemko Tahun 2012. Itu posisi (event) berdua,” ucap Yadi saat ditemui di Mapolrestabes Bandung, Sabtu (30/8). Namun, lanjut Yadi, hubungan keduanya kandas menjelang tahun 2013.(OZ)


BURSA MOBIL ANDALAS

Senin, 1 September 2014|Hal.18

NISSAN GRAND LIVINA,Thn GRAND LIVINASV Manual,Thn'2011, 2009,Warna Hitam, 1 Tangan, Pajak Habis Maret 2015,BK Medan, Warna Abu-Abu Tua Met,1 Tgn,a/n Mulus,Asuransi,Harga NEGO, Dokter, Bensin,Keadaan Mulus,Ban Hub : 0818 601 147 / 061 7644 8326 90%, Hub: 0821 6843 3692

GRAND LIVINA SV,Thn'2011,Abu Tua Met,Manual,BK Asli Mdn,Pajak Pjg, 1 Tgn Dari Baru,Pemakai Cewek, KM 4x.xxx,Mobil Ori Kaleng2 99%, Harga NEGO. Hub : 0853 5919 1099

NISSAN GRAND LIVINA X GEAR,Thn'2009, Wrna Abu-Abu Met,Mulus,BK Medan, Harga NEGO. Hub : 0852 7521 0090

NISSAN XTRAIL 2.5 XV, Matic,Wrna Silver,V Gear,BK Medan Asli, Mulus. Hub : 081 163 9010

NISSAN GRAND LIVINA XR A/T, Tahun'2008,Wrna Hitam,1 Tangan, Mulus,KM 47.xxx. Hub: 0852 7543 2100

NISSAN JUKE Type RX, Thn'2011,Wrna Silver, KM 17rb, Harga Rp.200 Jt/Nego. Hub : 0819 85 9591 / (061) 7765 5959

NISSAN TERRANO S3 M/ NISSAN PROMO DP RINGAN, T,Thn’2006,Wrna Hitam, GRAND LIVINA,JUKE MARCH, Kondisi Mulus Terawat. X-TRAIL, Dapatkan Penawaran Hub : 0852 9642 1933 Terbaik. Hub : 0852 7033 7739 (MILI)

NISSAN LATIO, thn'09,wrn hitam, lengkap jok kulit asli,srs airbag,interior mewah, BK medan,mulus betul. hub: 0852 61299 129

NISSA TERRANO Spirit S2,Tahun 2005, Warna Hitam,Plat BB,Harga : Rp 102 Jt. Hub : 0852 7538 3218.

Dijual GRAND LIVINA 2007 Akhir, Balik Dp 70jt,Sisa 10 x 6.3jt, Asuransi All Risk Sampai Bln 12, Hub: 061 7512 3484 ( JUSTIN )

NISSAN X-TRAIL XT Thn'04, NISSAN XTRAIL New, Thn' Wrna Abu" Met, BK Medan 2008,Wrna Hitam, Asli,Mobil Seperti Baru,Original, Mulus. Hub : 0813 6142 2404 Jarang Pakai,Peminat Yang Serius, Hub: 0852 6182 0559

DIJUAL NISSAN X-TRAIL Type Autech,A/T, Thn'2011,Wrn Hitam, Mulus,Ori 95% Sehat, Rutin Service,Bagi Yg Cari Mobil Bagus Hub : 0821 6769 8897

NISSAN X-TRAIL ST A/T, Thn' 2004,Wrna Silver Stone, Kondisi Standart,Harga Rp.135 Jt/Nego, Bisa Kredit. Hub : 0852 6262 8111

NISSAN MARCH, Manual, Tahun NISSAN X GEAR Thn'2011,Wrn 2 Unit NISSAN HHT CK12 TRONTON,Tahun'95 & 94. 2012, Warna Putih, Mobil Terawat Hitam, Manual,Hrga Rp145jt. Hub : 0853 5898 4551 dan Mulus dari 1 (satu) Tangan, Hub: 0853 5807 9772 Siap Pakai. Hub: 0852 76988820

Di jual NISSAN NAVARA, Thn’ 2008, Wrn Hitam, AC, RT, PS, PW, Mobil Pribadi,Terawat, Hub: 0852 9646 9186

NISSAN TRUCK Tronton,L 6,bak kayu, Bk Medan,mesin PE 6,hub: 0852 7567 2388, Telp: 6614886.jln Krakatau/ Veteran No 1.

NISSAN JUKE CVT RX AT, DIJUAL NISSAN XTRAIL, warna hitam, Thn'11, pajak full 1 Thn'2010, Wrna Silver, Triptonik, thn, murah 234 jt. Hub : 455 Barang Siap Pakai. 9388*** Hub : 0853 7018 1818 (TP).

KIA VISTO SPORTY, Thn' 2003,Warna Hijau Metalic, Orisinil,Sangat Istimewa,Langsung Pemakai. Hub : 0821 6808 8445

KIA VISTO Sporty,Tahun 2003, Warna Hitam, BK Medan Asli,Nama Sendiri (Pajak Baru). Hub : 0813 6099 0768.

NISSAN SENTRA, Tahun 1989, Warna Merah, Retro,Ex.Dokter. Hub : 0813 6132 3089 (THAMRIN)

NISSAN X-TRAIL,Tahun 2009, Warna Hitam, Mulus,Rumah Kantor,BK ( Medan ),Dijual Cepat, Harga NEGO.Hub : 0852 8373 4520.

NISSAN TERANO type Spirit S2, Thn 2004, angsuran Rp 3,4jt/bln. Balik DP Rp 47jt/nego. Hub : 0812 6913 3391 - 0852 7016 1043***

DAEWOO

Dijual Mobil DAEWOO NEXIA, Keadaan Mulus,Jarang Pakai, Tangan Pertama. Hub: 0811 645 291

BMW 520, Thn ’90, Wrna Biru Met, MT, AC/PW/CL/RT/PS, Kondisi Sehat, Hrga 30jt Nego Hub 061-77 453 768

BMW 523i,Manual,Thn'97,Wrn Merah, KM 68 rb,Model Full Facelift, Peminat Serius,Hub: 0877 6882 3187

DIJUAL BMW 318i, Thn’1996, Wrna Hitam,Alarm, Sound System, TV,Crystal Lamp,Velg Ori BMW, Maaf TP. Hub : Jl.Sekip Baru Hp.0812 3458 1551

MERCY E 250 AVG,Thn'2011,Wrna MERCY 200 CLASSIC, Thn’ Putih. 97,Wrna Gold, Hub : 0821 6363 2185 KM 38rb,Full Orisinil,Hrga Rp.85 Jt/Nego.Hub : 0812 6353 9000

MERCY TIGER Type 200, MERCY BOXER Dijual,Wrna MECEDES BENZ C180, JUAL CEPAT MERCEDES BENZ Thn’1981, Biru,Thn’1986, AC,Tape,Hrga Kompressor, Tahun 2004/2005, E 240,Kompressor, Wrna Merah,Harga Nego. Rp.40 Jt,Peminat Serius, Warna Hitam Metalik Thn 2001,Warna Hitam Metalik, Hub : 0812 6581 4214 Hub : 0852 9636 5790 Peminat Hub : 0811 6133 Limited Edition. 667. Hub : 0811 605 150.

MARCEDES SHANG YONG 320, Thn’98 Akhir,W.Gold Met,Siap Pakai, AC,Tangan Pertama, BK Baru Perpanjang, Peminat Serius Hub : 0813 7548 9818 / 0852 3916 9688

MERCY 230 Compressor, DIJUAL MERCY C240,A/T,Warna Hitam, Thn'97, Tahun 2001. Hub : 0813 6131 6666 Automatic,Wrn Silver. Hub: 0813 9690 0058

MERCEDES BENZ C200,CGi 2010, Triptonic,Wrn Hitam,KM 25.000,Tangan Prtama, Mobil Simpanan, Mulus, Standart, All Original, Full Service, Serious Buyer Only : 0821 6377 5151

NISSAN X-TRAIL 2.0, M/T,Thn'2010, NISSAN XTRAIL New, Thn' Wrna Hitam,BK Pilihan (Blank),Mulus, 2008,Wrna Hitam, Mulus. Hub : 0813 6142 2404 Hub : 0812 6311 193 / 0853 5888 1193

NISSAN XTRAIL,Thn 2009/ 2010,Wrn Hitam, Manual,KM 45.xxx. HUB : 0813 7621 9838.

KIA TRAVELLO Tahun'2005 Warna Biru, Kondisi Mulus, Hub: 0812 656 1399

BMW 318i Tahun'2000,Warna Silver Met, BK Medan,a/n Sndiri,Kondisi Mulus, Hrga Rp 95jt / NET,Dijual Cepat. Hub: 0822 7338 7537

SEPEDA MOTOR VESPA, Thn'2012, Wrn Merah, Type LX 150 LE, KM 1000,Tangan Pertama, Masi Baru. Hub :JLSETIAJADI NO 21 KARAKATAU.

DIJUAL Sepeda Motor KAWASAKI KLX 250cc (TRAIL), Thn'2009, Wrna Hijau, Harga Rp.41 Jt. Hub : 0812 6508 9191

DIJUAL Cepat BLACK HYUNDAI VERNA,Thn'2003, Harga Rp.60 Jt/ Nego,Tanpa Perantara. Hub:085362401462/085272108364

HYUNDAI TRAJET GL8, Bensin, Thn'2005,Wrna Hitam, Terawat,Siap Pakai,Harga Nego. Hub : 0812 8033 1667 Maaf TP.

DIJUAL HYUNDAI GRAND AVEGA,Thn'2012, Pemakaian Feb 2013,Manual,Wrna Hitam, Plat BK,Asuransi All Risk,Harga NEGO. Hub : 0811 625 1000

DIJUAL HYUNDAI ATOZ, Thn’00, HYUNDAI ATOZ Tahun 2003, W.Kuning Met, AC,CD Pioneer,Velg Warna Silver,AC,Tape,Kondisi Racing,Sangat Terawat, Angkutan Mulus. Umum Rahayu 53 (Amplas/ Hub : 0852 7537 3284 Belawan). Hub : FARID Hp.0823 6856 5373

HYUNDAI ACCENT, Thn' DIJUALCepat BU HYUNDAI MATRIX, Thn'2002, Mulus,TV USB MMC,AC 2000,Merah, Dingin,Sensor Mundur, BK Medan . ElektrikMiror,FullOriginal,Ban 95%,Hrga Hub : 0813 7645 8528 35Jt/Nego. Hub:082273289019Lsng Pemakai (TP).

DIJUAL HYUNDAI AVEGA,Type GL,Thn 2008, Wrn Grey Metalic,1 Tangan,Sangat Mulus, Bk Asli Medan.Hub : 0812 604 2968.

HYUNDAI ATOZ,Tahun 2005, GLS, R/T,AC,PW, Mulus,Wrn Merah,Plat D,KM 73rb,Harga 75 Jt,BU. Hub : ( RIO ) 0816 482 8451

DIJUAL Cepat HYUNDAI DIJUAL HYUNDAI MATRIX, BIMANTARA CAKRA, Thn' 1996, Tahun 2002, Wrna Hijau Met,BK Medan,AC Warna Hitam, Manual,Mulus. Dingin,Mesin Terawat,. Hrga Rp.41 Hub: 0813 7700 2189 Jt/Nego. Hub : Pak Agus Hp.0813 6160 7079

HYUNDAI ATOZ 2003 GLS, Wrn Biru Met, Lengkap, Tape, TV ,VCD, Mulus, Siap Pakai. Hub: 0813 8117 9710

DIJUAL Mobil Sedan HYUNDAI ELANTRA,Thn'96, Wrna Abu-Abu Silver,AC,Keadaan Siap Pakai,Harga Rp.38 Jt/Nego. Hub : 081 167 7106

VOLVO

MAZDAVANTREN

KAWASAKI BINTER MERZY Thn'82,Hitam, Starter Hidup, Lengkap,Radio HT,Siap Pakai Touring, Lihat Ditempat,Surat Hidup,Simpanan,Hrg Rp25Jt/NEGO. Hub : 0853 7146 5932

Thn 1994, W. Biru, M/T,AC, PW, CL,Alarm, fullsound,Velg14racing,BKMedan,Harga Rp.28jt/Nego.Hub:06177811101

DAIHATSU TAFT ROCKY

DAIHATSUTAFTBADAKPickUp

Thn'92,Diesel, 4x4,Full Modif 90 %,Kondisi 95 %,Minat Hub : 0813 7040 4555

4x4,Thn'82,Merah, BanBaru,BuatDrMinibusKe PickUp4x4Aktif, MshSehat,KondBgus, Mulus, HrgRp62Jt/NEGO. Hub:081361523586

DIJUAL SEDAN VOLVO GL,Matic, Thn'1994,Wrna Hitam,BK Medan, Harga Rp.40 Jt/Nego. Hub : 0812 6294 3736

KIA SPORTAGE A/T ,Thn'2007, Wrna Hitam,BK Medan,(Milik Pribadi), Jual Cepat,Harga Nego, Lengkap Interior,TV,CD. Hub: 0853 5858 6979

Dijual Cpt MERCEDES BENZ T1200,Elegance, Thn 2001,Wrn Hitam Solit,Plat BK,Kondisi Sangat Istimewa,BK SudahDiperpanjangThn2015,SiapPakai, Bisa Dicek,Harga Rp 175Jt/NEGO. Hub : 0852 6116 6099.

HYUNDAI ACCENT, Thn'2000, DIJUAL HYUNDAI MATRIX, HYUNDAI TRAJET A/T Thn’01,Sky Tahun 2002, Wrna Hitam, Blue, Sehat Terawat,KM 40 Ribuan,VR Warna Hitam, Manual,Mulus. Hrga Rp.55 Jt/Nego. 18 JPG, HID 2 Set,KF Perfection, Hub: 0813 7700 2189 Hub : 081 160 2045 Peredam. Hub: 081 986 6633 DIJUAL HYUNDAI ATOZ, HYUNDAI H1,Bensin,Thn'2008, Wrna Silver,Mobil Istimewa. Thn'2003,Wrna Hitam, Hub : 0812 7481 9999 Lengkap. Hub : 0813 9732 2887

ATOZ Thn 2004, W. Silver metalic, Manual, Velg racing, Jok mB Tech, Mulus, KM 58 Rbuan. Hub : 0821 6499 9088***

MERCEDES BENZ ML 270

JEEP WILLYS 4X4 Thn 1948, Mesin Asli Standart, Wrna Putih, Velg Racing Baru, The Best Deal 60Jt/Nego.Hub : (061) 7635 9211 / 0812 3306 6788

JEEP CHEROKEE 4000cc Thn’96, W.Abu”,AT,AC,PW,CL,PS,Kondisi Mulus, Harga NEGO. Hub: 0878 6933 3831 - 0812 6009 8810

OPEL BLAZER TYPE LT

SEDAN OPEL VECTRA

OPEL BLAZER

Thn2000,WrnHitam,MesinDiesel Turbo (4JB),LengkapVersenelingAdaWinch,Hrg Rp90Jt/NEGO, Surat"Lengkap,Tinggal Pakai,SeriusHub:085215107030.

Thn'1996,Pjk Panjang, W.Biru Met,Mesin DOHC,CL,PW,PS,AC, Hrga Rp.33 Jt/Nego. Hub : 0852 6205 2210

Thn'2000,Wrna Hitam,Siap Pakai, Hrga Rp.48 Jt/Nego. Hub : 0821 6092 6592 / (061) 7796 1918

Thn'2002,Diesel,Turbo,Irit BBM, KM Rendah,Terawat,Asli Medan Hub: 0852 9780 8000 atau 0617676 2111 (Tidak Melayani SMS)

ROCKY INDEPENDENT

DAIHATSU SIRION

DAIHATSU TERIOS TX

DAIHATSU TAFT ROCKY

DAIHATSU ESPASS

DAIHATSU TARUNA

Thn'1996 dan 2001,Warna Putih. Minat Hub: 0813 7009 9251

THN 1997, W. Abu-abu met. Hub 0852 6189 4982 , 0821 6743 4179

Thn Mei 2012,Wrn Abu" Met, KM 12.000,Hrga Cash Rp 150jt,atau cicilan DP 60jt Angs.2,8 / bln,Smpai April 2016. Hub: 0812 6431 487

WrnaHitam,Thn’09,Mulus,1Tangan,AC,Tape,KM 19, Hrga165Jt/Nego,TP.KhususPemakai, Hub: 081260298424-085261087709

Thn 1995, Kondisi Baik,W. Hitam Metalik, 4x4 , AC,Tape, A/N Sendiri, Hrg Rp 79 jt / Nego. Hp 0821 6104 9001 (Lokasi Medan)

PintuRolingDoor,Thn'1997,WrnaCoklatMet, MobilMulus,BodyKaleng2, Lengkap, BK Medan,HrgaRp37jt.Hub:081396924688

Thn '99 Akhir, Wrna Biru Met, BK Pnjg Asli Medan, PW, CL, Sound Sistem, Hrga 83JT/Nego Hub.0821 60 146 136

DAIHATSU XENIA XI VVTI

DAIHATSU TERIOS TX

TAFT GT 4X4

DAIHATSU XENIA X

DAIHATSUTARUNAFGXEFI

OVERKREDIT,Thn'08,silver, TVDVD,CamMundur,FL) modelsporty, BalikDP 60Jt (/Nego,SisaAngs32x2,65jt, Hub : 0819 7318 9222 / 0896 9041 5882

DIJUAL ,Thn'2009, Wrna Silver,Hrga Rp.150 Jt/Nego,Plat Mdn, Mbl Terawat,Cantik,Siap pakai. Hub : 0813 6149 8977

Thn’93,WrnBiruGelap, AC,TAPE,Ban31,VelgRally,Body Kaleng, Mesin Gardan Sangat Bagus,Nb:Lihat Mobil Dijamin Tidak Kecewa.Hub : 0812 6025 8795.

Thn' 2012, W.Silver, Standart Original, Plat Mdn,Hrga Rp.140 Jt/Nego, Jl.Sei Batang Hari No.120. Minat, Hub : 0812 6098 1038

Thn 2004, Biru Metalik,Kondisi Mulus,Harga Rp 92 Jt (NEGO). Hub : 0813 9656 0022 / 0821 6715 8700.(TP).

DAIHATSU HILINE TAFT

DAIHATSU ZEBRA PICK UP

DAIHATSUXENIA

GRAND MAX BLIND VAN

DAIHATSU HILiNE PICK UP

DijualCepat.!!!Thn'2004,HargaNEGO, Bagi PeminatSerius,SpeksiBaruDiperpanjang Hub:081362344088/085262166196

Thn'06, Wrna Silver,AC,Tape. Hub: 0812 6065 9150 0819 200 0885

Thn’2012,AC,Tape,DP35Jt/Nego,Angs 3.423.000 x 21,Hrga Rp.80 Jt,kond.99% Ok. Hub : 0812 8890 0127 / 0812 7585 1178

Tahun 93. Hub : 0813 9695 8271.

DAIHATSUGRANDMAXPICKUP

OVER KREDIT GRAND LIVINA

NISSAN SERENA

NISSAN LIVINA X-GEAR

NISSAN X-TRAIL 2.5 ST

NISSAN SUNNY

NISSAN X-TRAIL ST

NISSAN JUKE

Thn'2011, 1.3Lkp,AC,Tape,1TgnDrBaru, Kondisi Mulus, Terawat,NEGO,Pemakai Serius,Hub:085260443696

HIGHSTARWAY, Matic,Thn'2012,WrnAbu" Tua,CD2,TV,AC,JarangPakai,SepertiBaru,Sisa 5,4jt'anx24Bln,Rp80jt.Hub:081361522048

HIGHWAYStarA/T, Thn'2005,W.Coklat Met,Kond.Mulus, Hrga Rp 125 / NEGO. Hub: 0812 7340 0539 / 0819 642 007

M/T,Thn 2009,Silver, BK Asli Medan,Pajak Panjang,Kondisi Sehat, Tangan Pertama.Hub : 0812 6008 0402.

Thn'03,Matic,Wrn Silver,BK Medan,Pajak Berlaku, Mobil Mewah & Terawat,A/N Sendiri,Rp 104 jt. Hub: 0812 634 9222

Thn'97,W.Hitam, Hrga Rp.32 Jt, AC, Audio,USB,CD, Alarm,Body Msih Kaleng. Hub :ARDY LBS Hp.0812 6582 0292

Thn'2004,PajakPanjang,JokMBTech,WrnSilver, Velg Racing,19",RoofRack,DoubleDin,TV,Kond.Mulus, Terawat,KhususPemakai.Hub:081376221599

Thn'2011 Akhir,Wrna Putih, Pajak Panjang 1 Thn,1 Tgn Dari Baru, Hub: 0819 604 3512 / 0819 890 339

NISSAN FRONTIER

NISSAN XTRAIL XT

NISSAN RH10/ENGKEL

NISSAN SERENA

NISSAN GRAND LIVINA

NEW NISSAN GRAND LIVINA XV

NISSAN X’TRAIL XT

NISSAN SENTRA

Thn'2002,3000cc, BodyMulus,PajakPnjangMei 2014, VR,PW,TV,KacaFilm, MesinSehat, SmuaFiturBerfungsi, Hub:082166666880

Thn’2003,TanganKedua, KTPBisaPinjam, WrnaHitam,HargaNEGO, KM95rb.Hub: 08126588199/081361769939(TP).

Thn'98,TRADO Sehat, Terawat,Body Mulus.Hub : BPK MULYONO Hp.0852 7669 9188 / 0878 6990 8888

Type HWS,Thn 2004, A/T,Wrn Hitam,Mulus,BK Asli Medan. Hub : 0813 7065 9304.

OverKreditThn'2012,BruPkai6Bln,SprtiBru,JokKulitMB Tech,BalikDP48Jt/Nego,AssAllRisk,Angs4,2Jtx42Bln, ByarDPBwkPlgMbilHub:081263262777/77702225

DIJUAL Thn'2013. Hub : 0811 636 162 / 0852 6190 8286

AT, Wrna Hitam, Thn ’09, Km Rendah, Kondisi Sangat Mulus, Hrga Nego, Hub 0812 6040 6060

Thn' 1989, BK Medan, warna merah, AC, TAPE, BR, VR, CL, alaram. Hub : 081396056603

ISUZU PANTHER HI SPORTY

ISUZU PANTHER Hi-GRADE,Thn’95,Biru Tua Met, AC Double,PW,BK Mdn,Terawat,Siap Pakai, Hrga 65 Jt/Nego,TP. Hub : 0852 9711 2344 / 0852 9629 5552

ISUZU PANTHER Touring

PANTHER PICK UP

Thn 2001,Acesories Lengkap, Solar,Harga Bisa NEGO.Hub : 0813 6146 0497/0812 6530 373.

3GDWay,Thn'06, WrnPresidentBlue,Bak Lebar, MsinMsihBgus,JrgPakai. Hub (061)77880994/(061)6641994/082164337784

ISUZU PANTHER MB Royal 1999

ISUZU PANTHER

ISUZU PANTHER DOUBLE CABIN

ISUZU PANTHER Hi-Grade New

PHANTER TOURING

Bk Asli Mdn,Hijau Met, BPKB Tgn 1,Ban Baru Semua,Kond Mbil Sangat Trawat Sekali (Jamin), NB: Lihat Mobil Dijamin Tdk Kcewa.Hub: 0821 6088 5224.

Dijual 1 Unit Mobil Thn'2005,Wrna Silver, Type LM, Kondisi Sangat Bagus,BK Medan. Hub: 0821 6806 0568

Tahun 99/00 w. biru, ban dan velg baru, jok baru, ac/tape. kondisi mobil sangat terawat sekali Hub 082165642662

Thn’97, Wrna Hijau Metalik,Kondisi Mulus, Siap Pakai,Hrga Rp.71 Jt/ Nego. Hub : 0852 9674 4569

Thn '05, Wrna Coklat, Kondisi Sehat Terawat, BK Pjng, AC,PW,CL,PS,RT, Hrga 160JT/Nego, Hub 0821 1087 1604

ISUZU PANTHER LS TURBO TAHUN 2008. Kondisi Sangat Terawat,Wrn Hitam, Pajak Panjang, Pindah Rumah, Milik Pribadi, Harga Rp165 jt (BU). Hub : 0818607750 / 082163955570

ISUZU PANTHER Hi-Grade

ISUZU ELF NKR66 Thn'2004,W. Putih, Bak Besi,6 Roda, Kondisi 80 %,Masih Beroperasional, Harga Rp.73 Jt/Nego. Hub : 0821 6896 7732 / 0878 6913 1568

ISUZU BISON BUS DIJUAL ,Thn'1993, Wrna Putih,Bangku 4 (Empat ) Baris. Hub : 0852 0765 5698

ISUZU ELF PS 120 HD ( NKR 71 ), thn '05 wrn putih,Plat BL,Dump Truck, Kondisi Bagus. hub: 061-76387288,085210002788

CHEVROLET TROOPER

KIA PICANTO

KIA CARNIVAL Diesel

Thn '93, Wrna Hijau, 4x2 , Kondisi Siap pakai, Hrga Nego, Hub 0821 6288 0400 (Jl. Surya Komplek Krakatau Garden A 6)

W. Biru, Thn 2005, AC/ PW/ CL/ RT/ VR, mulus, siap pakai, Harga Nego. Hub : 0813 7019 2255

Thn'01,Wrna Hitam,Matic, Kondisi Siap Pakai,Harga 60 Jt/Nego. Hub : 0813 9770 3303 / 0852 6273 2859

Thn’1996,Wrna Biru, Lengkap,Hrga Rp.65 Jt/Nego. Hub : 0812 6579 404

CHEVROLET SPARK LS

CHEVROLETESTATE

CHEVROLET CAPTIVA2.4 L

Tahun 2005, Warna Silver, AC/PW/ PS/CL/RT, Harga 60 Juta, Bisa Nego Hubungi 0813 7676 8696

Thn'2010,TypeLS,SS,W.Hitam,Plat Medan,HrgaRp.95Jt. Jl.SeiBatangHari No.120 Hub:081260981038

2500cc, Bensin,BK 1899 OM,Wrn Hitam, Pajak s/d Agst;14,Hrga Rp 158jt / NEGO. Hub: 0821 2708 8828

Thn'97, Wrn Abu"Metalik,Bk Mdn Asli,Harga NEGO. Hub : 0853 6263 3343.

PROTON GEN2 Thn'09 oktober, w.hitam,kond mulus,harga Nego Hub: 087748148373, 061-75027898

PROTON EXORA EXECUTIVE Thn'2012, Bensin,Wrn Hitam,BK Medan Pilihan, Pajak Bln Sep. Mulus,Terawat,Jrg Pakai, 1 Tgn Dari Baru. Hub: 0812 6288 8277

KIA CARNIVAL Solar Thn'00 Silver, MesinIntecollerTurbo,ACDingin, Suntoof Aktif, PW, CL, DVD + TV, BodyMulus, Ban Besar,PjkDlmPngurusan, MesinKering,HrgRp 70Jt/NEGO. Hub:081269442279.


BURSA MOBIL ANDALAS MITSUBISHI L300 PICK UP, Diesel,Thn'1997, Mulus,Bak + Pagar Besi,Harga Rp.65 Jt/Nego, Hub : Jl.Perwira II No.79 Krakatau Ujung Hp.0852 9792 0163 / (061) 6624 104

CITY CAR:MITSUBISHI Mirage GLS A/T, Dari Baru Pakai Jan'13,All Risk s/d Jan'15,KM 20rb,Wrn Hitam,Velg Racing,Kaca Flm, Sensor Parkir,Spoiler CatOriginal, MinatHub:082273783146

DIJUAL MITSUBISHI COLT 120 MITSUBISHI GALANT Thn’82, SS,Thn'1997,( Minibus), Wrna Harga Rp 13jt / NEGO, Bisa Tukar Merah,Kondisi Siap Pakai,( ADI Tambah Kereta, PUTRO ), Berminat Hub : 0853 5857 0020, Jln.Sei Babalan No.8 Petisah. Hub: 0813 7748 8088

Dijual Cpt MITSUBISHI L300 MB Carnival, Thn'07,W.Putih,Krsri Sparta, Akhir Pemakaian Thn'08 Awl,Mesin Sehat,Body Mulus Seperti Baru, Lapis Jok Baru,Plat BB,Pjk Baru Perpanjang, Hrg 100 Jt. Hub : 0813 9628 6981 / 0812 6357 1013 ( TP ). MITSUBISHI GRANDIS,Tahun MITSUBISHI LANCER EVO MITSUBISHI FUSO FM 517 MITSUBISHI V6, Thn'96, Full 2005,Matic, III,GTi,Thn’96, Wrna Putih, Roda 6, Thn 1992,Plat BK,Bak Modivikasi, Ban 90%, Body Kit, Wrn 3 Dimensi, Hrga Rp.59jt Nego Warna Silver Metalik,Harga NEGO. 1800cc, Mobil Simpanan. Kayu,6,2 M, Sudah Power Habis,Bisa Over Kredit, Angs.Rp1,5jt. Hub : 061-7778 9227. Steering,Mobil Lintas. Hub : 0812 6007 495 Hub: 0823 3330 3339 Hub : 0813 7098 7796. MITSUBISHI KUDA Diesel,Thn 2000, DIJUAL MITSUBISHI DUMP Putih Mutiara, VR,BR,CD, Subwoofer, Power, PS, PW, CL, Alarm, AC, Ban 5 bh TRUCK,INTERCOOLER, ok, an Sendiri, Pjk Pnjang Bln 1,Mulus, Rangka 53,56,73. Cocok Untuk Anak Muda,Hrg Rp 76Jt/ NEGO. Hub :0852 6171 6172.Jln Hub : 0821 6633 5500 Selambo Komp.SMA 21.Mdn.

DIJUAL MOBIL MITSUBISHI KUDA, Thn' 03, 2000cc, diamond 90% bagus!, bensin, harga 82 jt/ nego. Hub : 0819 883 781***

Senin, 1 September 2014|Hal.17 MITSUBISHI L300 BOX,Thn'03, PH MITSUBISHI EVO IV, Thn’ MITSUBISHI FUSO TRONTON, Thn'98,Wrn Biru,10 Roda, BK,Kondisi Sangat Mulus, 1 Tgn Dari 1999,Wrna Biru. BK MEDAN. Baru,Harga 90 Jt,Serius, Hub : 0852 Hub : 0812 6525 224 Hub : 0813 6122 8218. 4820 4612 ,TP, (No SMS)

DIJUAL MITSUBISHI NEW LANCER, Thn'1987,Wrna Kuning, Mulus, BK Mdn Hidup,AC Dingin, Hrga Rp. 23 Jt/Nego. Hub : 0813 6144 0431 / 0823 6157 7916

MITSUBISHI L300 Pick Up, MITSUBISHI L300 PU, Thn' 06,T 120 ss,1.5 Thn'2003, Tahun 2005, Box Aluminium Putih,Hrga Warna Hitam. Rp.40 Jt. Hub : 0812 6086 142. Hub : 0813 6215 7598

MITS, KUDA DIAMON, Thn' 2002,Diesel,Wrna Silver, AC Double,Velg Racing, tape, CD, Mulus,Siap Pakai, Hrga Rp.93 Jt/Nego. Hub : 0812 6377 6769

DIJUAL Satu Unit MITS INTERCOOLER, 6D-40, Rangka 54, Thn '99. Hub: 0812 607 4482 / (061) 9109 8858

MITSUBISHI L200 STRADA, Thn’07, Wrn Merah/Silver, Mobil Bagus,Kaki-kaki Baru Ganti,Ban Baru, Hub: 0811 668 023 FERRY

MITSUBISHI KUDA GRANDIA' 03 Dijual L300 Minibus,Thn'85 (2000Cc), Biru Metalik,Tangan Pertama, Bensin, Atlantisblue,BK Sept'14, Mobil Terawat, Msh Original,Surat Lengkap,Plat Mdn,Pjk Bulan 5, Semua Siap Pakai, Harga NEGO. Kelistrikan Hidup Normal.SERIUS, Hub Hub: 0812 6976 4224 : 0813 9620 7260 / 0812 6078 7462.

MITSUBISHI Kuda Solar, Thn' 2001, Limited,R/T,Wrn Merah, CL, Remote, Ban Baru,Velg Baru, Body Kaleng, CD,TAPE,RADIO, MobilSimpanan, Kusus Peminat Serius. Hub: 0812 6252 7190 / 0811 6049 09 (TP).Khusus Pemakai.

DIJUAL MITSUBISHI TRONTON (6x4) GANJO,Thn'2001, Kondisi Sehat Dan Jalan. Hub : 0823 6750 1051 / 0878 6899 2798

DIJUAL MITSUBISHI TRUCK TRONTON PS 190, Thn'99,Bak Kayu,Kondisi Siap Pakai,Pemakai Langsung. Peminat Langsung. Hub : 0823 6712 8128 / 0852 0666 2697

Over Kredit PAJERO SPORT,Thn 2013, Wrn abu"Met,Type GLS, Limited Edition, Manual,Angsuran 39 x 9,477.000 Hub : 0853 6221 8739 / 0853 7300 8302

Dijual Cepat 3Unit TRONTON MITSUBISHI, 6D40 Thn'2007,6d24 Thn'2006,8DC11 Thn'2006, Hub: 0811 614 358 / 0821 6035 3333 / 0852 6129 6665

Dijual Cepat 3Unit TRONTON MITSUBISHI, 6D40 Thn'2007,6d24 Thn'2006,8DC11 Thn'2006, Hub: 0811 614 358 / 0821 6035 3333 / 0852 6129 6665

Dijual MITSUBISHI LANCER EVO3 , Thn'1993, Wrn Hijau Tua Met,Mesin Standart & Kering, AC Dingin , Serius Hub: 0813 8606 9988 (TP).

MITSUBISHI TRONTON Roda 10,Thn'89, Wrn Kepala Cokelat,Body Short,Plat BL Aceh Bireun,Harga 140 Jt NEGO. Hub : 0852 7098 0178.

TOYOTA COROLLA TWIN CAM, Thn'1988, Model Sport,Hitam Asli,Mulus,Jarang Pakai, Milik Guru. Hub : 0812 6351 859 Jl.Sekip

TOYOTA KIJANG GRAND EXTRA Thn'1996 (SGX) Wrn Abu-abu Met,BK Medan,Cat Asli,Ban Baru, a/ n Sndiri,Pajak Baru Bayar,Jl.Polonia Ujung, Komp.Flaminggo E 8 . Hub: 0813 7519 4612

TOYOTA INNOVA M/T Type V Luxury, Bensin,Thn'2012,Wrn Hitam, Hrga Rp 235jt / NEGO. Hub: 0821 6844 3336 / 0816 319 8316

DIJUAL Cepat TOYOTA AVANZA Type S, Thn' 2007,Matic,Wrna Silver,Plat Medan,Hrg Rp.120 Jt/Nego. Hub : 0853 5900 0899

Over Kredit MITS L300,Pick Up, Thn 2004, Kondisi Mobil Siap Pakai, Kredit,Berjalan 6x 2. 700.000,Sisa 30 Bulan lagi,Balik Dp 21 Jt. Hub : 0812 631 5737,0852 7504 0875

Dijual Cepat MITSUBISHI L300 Pick Up,Diesel, Thn'96,BK Speksi Hidup, Siap Pakai,Mesin Terawat, Sehat Baru,Bak Sudah Ditambahi Jerjak Besi,Battere Baru Ganti, Harga Rp 75Jt/ NEGO Sampai Laku. Hub 0823 6888 8555 / (061) 7506 8555.

MITSUBISHI EVO IV Thn'99,Wrn Biru Met, Full Sound,ABS,Ban Baru,TV Adres, All Truck,Ass All 8-14 Hub: 0813 7536 4677

Dijual TRUCK MITS COLT CANTER 125 PS,HD,Thn 2011, Bak Besi,Untuk Detail Mengenai Truk,Silahkan. Hub : 0811 605 712

Dijual MITSUBISHI LANCER EVO 3, Thn 1993,Wrn Hijau Metalik, Mesin Standart & Kering,AC Dingin. Serius Hub : 0813 8606 9988 ( TP ) TOYOTA KIJANG INNOVA, Type V, A/T,Tahun 2006 Akhir, 1 Tangan. Hub : 0813 6139 0466.

Dijual COLT DIESEL 120 PS , Thn'2005, Bak Kayu,Masih Bagus,Plat BK, Kondisi Pajak Full 1 Thn,Hrga Rp 136jt / NEGO, Kredit DP 20jt. Hub: 0823 6339 8448 TOYOTA GREAT COROLLA 1.6 SEG, Thn'92,Matic,Wrn Hitam, AC, CD,MP3, EM,PS,VR 16,Hrga NEGO. Hub: 0853 7387 3458 / 0852 6100 8787

Dijual MITSUBISHI ETERNA, Thn'92 Akhir, PemakainAwalThn'93, Hitam, AC, DVD, VCD, BK Mdn,Pajak Hidup,s/d 12/ 2014,Plat 12/2017, Hrg Rp 36,5 Jt/ NEGO.(TP). Hub : 0853 7063 8672. TOYOTA KIJANG Thn'02 Wrn Hijau, Bensin,PS,BR,CD Double Din,Power, Sub Wofer,Mesin Sehat (Berembun), Body Lempang,Plat Mdn Asli,Rp 95jt / NEGO. Hub: 0811 607 4637

DIJUAL MITSUBISHI COLT DIESEL, 135 PS,Tahun 2000, Kepala Kecil, Plat BM,Pajak Mati 1 Tahun. Hub : 0853 7265 5087 Dijual TOYOTA AVANZA Type 1.5 s,Tahun 2011, Wrn Abu-abu Metalik, Kondisi Mulus,Terawat, Pajak Panjang, Hrg Rp 137.000.000/ NEGO. Hub : 0852 7588 4978 / 0812 6541 4078.

DIJUAL TOYOTA HILUX Double Cabin,4x4, Tahun 2011,Warna Hitam Metalik,Plat Medan. Hub : 0813 7609 5997

TOYOTA KIJANG KAPSUL, Thn'2003, Bensin 1.8,Warna AbuAbu,A/N Sendiri, Mobil Sangat Cantik. Hub : 0852 9683 3376

TOYOTA STARLET,Thn'89,1300 TOYOTA KIJANG LGX 1.8,Tahun STARLET,Tahun’97 SEG 1.3, CC, AC,Tape,W.Biru Met,Plat BK 1998,Warna Biru. Warna Abu abu, Mdn, AC Dingin,Mobil Rawatan. Hub :0812 6095 0002. Kondisi Mulus,Hrga Rp.36 Jt/ Hub : 0813 7636 2051. (Nego).Hub : 0821 6533 9059

Cash Over Kredit,TOYOTA INNOVA G Bensin, Tahun' 2010, Warna Hitam, STNK, Bulan Oktober 2014. Hub : 0812 6033 1270

Dijual Kijang LGX 1.8 EFI,Thn’03 Bensin,Wrn Biru,Jrg Pakai,Pjk Smpai agust 2014, Hrga Rp 127jt. Hub: 0812 654 9035

JUAL CEPAT TOYOTA STARLET, Thn’91, Warna Abu Metalik,Body & Mesin Bagus & Orisinil, Harga NEGO,Pemilik Langsung. Hub : 0813 7647 2090.

DIJUAL TOYOTA AVANZA G,Warna Hitam,Mulus, Jok Lapis,AC Dingin, Double Blower,STNK 20 14 BPKB 1Nama,Harga Rp 125 Jt (Murah), Kredit DP Total 28Jt (NEGO), Angs3Jt'an.Hub:08126035899 (Depan Bumi Seroja Permai)

TOYOTA AVANZA Type G,Thn 2007, Wrn Biru Met,BK Asli Mdan, Hrg Rp 115jt / NEGO. Hub: 0852 7571 5468 / 0812 603 5108

DIJUAL TOYOTA RUSH S M,Thn’07,Wrna Silver, Hub : (061) 7749 5812 / 0852 9618 0120 (Tanpa Perantara)

TOYOTA AVANZA G,Tahun 2011, Warna Hitam, M/T,Sisa 14 x 3.752.000,Balik DP 100 Jt,Asuransi All Risk. Hub : 0812 6588 239 / 061 415 8278

TOYOTA KIJANG LGX Diesel,M/T,Wrna Biru Met, Thn’2001,Plat Asli Medan,Hrga Rp.116 Jt. Hub : 0812 6014 3680

Over Kredit All New AVANZA, Thn' 2012, W.Hitam, Velg Racing, Jok Kulit,Mobil Mulus,Sdh Byr 15 Bln, Sisa 33 Bln,Angs 4.530. 000, Hub : Jl.Perjuangan Komp. PerumahanEliteIINo.D10(RingRoad/Setia Budi ) Hp.0813 6120 3875 / 7755 3901

Dijual TOYOTA KIJANG KRISTA, Thn'97, BiruMet,ACDoubleBlower,MesinKeringAman, Tdk Ada Keluhan,Plat BM (Pekan Baru),Hrg Rp 80Jt(NEGO Tipis), Alamat,Jln.Raharja No.06.Pondok Batuan Tanjung Sari Medan. Hub : 0852 6151 8723 / 0853 8375 8991. TOYOTA AVANZA G,Thn 2007, VVTi, No.Pol. BM ( PekanBaru), Jual Cpt,BU, Harga Rp 105 Jt,(Siap Bantu Mutasi),Tangan 1. Hub : 0813 8952 8100. Pemakai Langsung. Over Kredit TOYOTA AVANZA Type G,Thn'11,1.3, Manual, W. Silver, Mulus,A/ n Sndiri,1 Tgn Dr Baru, BK Asli Mdn,Pjk Mei 2014,Sisa 17 x 3,7 Jtan, Ass All Risk,Jok Kulit, TV,DVD,Balik DP 85 Jt/ Nego, Maaf TP. Hub : 0813 6227 0303

TOYOTA INNOVA Type V,Tahun 2012,Plat Medan Asli, Warna Putih,Satu Tangan,Mulus,Pajak Panjang,A/T. Hub : 0813 7007 2929.

DIJUAL 1 (satu) Unit TOYOTA AVANZA, Tahun 2010 Akhir, Warna Hitam, Mobil Bagus. Hub : Johor Indah Permai Blk R 11 Medan Johor. Hp : 0812 650 9481. TOYOTA INNOVA Type G,Thn’2007, Wrna Light Green,Bensin,Kondisi Mulus, Peminat Serius. Hub : 0821 6390 9988

TOYOTA KIJANG INNOVA Type G,Bensin,Matic, Thn'2008,Wrna Hitam,Kondisi Baik. Hub : 0853 6002 5522 / 0852 9639 2374

DIJUAL TOYOTA KIJANG KRISTA,Thn 2003, New Model,Wrn Silver,Velg Racing,Body Kaleng2, Masih Original,Body Kaleng2,Masih Original, Rp 133 Jt/NEGO.Hub : 0811 6143 833.

TOYOTA KIJANG KAPSUL Thn'2000, Bensin, Wrn Hijau, Harga Rp 85jt.Penilik Langsung, Peminat Serius. Hub: 0812 6506 2651 / 0812 6364 6363 DIJUAL TOYOTA COROLLA All KIJANG KRISTA Diesel, TOYOTA NEW FORTUNER 2.5 New Hi-Tech,Thn'99,Matic,Wrna Thn'2000, Wrn Biru Met,Siap G,Thn’2012, Automatic, Solar, Abu-Abu Metalic,Super Mulus, Pakai,Mulus, Body Kaleng. Wrn Hitam Met, Termasuk Hrga Rp.77 Jt/Nego. Asuransi Full Cover 3 thn. Hub: 0811 643 591 Hub : 0812 650 1515 Hub: 0823 7011 1333

TOYOTA HARRIER, Thn' 2011,Wrna Hitam,Satu Tangan Dari Baru. Hub : 0813 7545 5180

TOYOTA KIJANG INNOVA Type G,Thn'2007,Bensin, Manual, Wrna Hitam, Mulus, Hrga Rp.160 Jt/Net. Hub : 0813 6166 8669

TOYOTA KIJANG KAPSUL LGX DIESEL, Tahun 2001, Warna Hijau Metalik,Harga Rp 117 jT / NEGO. Hub : 0821 6407 4174.

TOYOTA FORTUNER, Thn' 2012, DIJUAL FORTUNER Type Matic,Diesel, G,Thn'2006, Wrna Silver Metalic. Matic,Wrna Hitam,Bensin. Hub : 0812 6529 0290 Hub : 0853 6217 3159

TOYOTA NEW AVANZA G, Thn'2012,VVTi, Grey Met,BK Medan,Jok Lapis,Mesin Terawat, Hrg Rp 156jt / NEGO,BPKB 1 Nama, Bisa Bntu Kredit DP Murah/Rp50jt, s/d 5thn. Hub: 0812 603 5899 Komp.P.B.I Mdn.

TOYOTA COROLLA ALL NEW Thn'97, Wrn Abu" Met, AC, PW, PS,VR 15",Ban Baru, Batt Baru, Alarm, Bngku Msin Baru,Jok Kulit, Seal2 Baru Peremajaan,Balik DP 25jt sisa 30 x lagi, Hub: 0811 618 4840

INNOVA Type E Plus,TAHUN 2008,Warna Silver, Semua Fasilitas Type G (Sudah Ada) Bensin, Sehat,Mulus,Harga Rp 153 Jt/ NEGO. Hub : 0812 6581 4597.

DIJUAL KIJANG LSX Up, DIJUAL Mobil TOYOTA AVANZA 1.3 G,Manual, Tahun 2004,Warna Biru, Bensin,Harga Rp 102 Jt/ Wrna Hitam,Mulus,Asuransi All Risk,Thn'2012, NEGO. TP. Hub : 0853 6081 2338 Hub : 0812 6385 037.

Dijual TOYOTA INNOVA,Thn 2005 (E), Wrn Hitam,Bensin,Harga Rp 112 Jt. Hub : 0813 6283 5624.

Dijual Cepat TOYOTA INNOVA Thn' 04/05, Type G, Wrn Hitam, 1 Tangan, Bensin, Minat Hub: 0812 606 7985

TOYOTA INNOVA G BENSIN, Tahun 2010,Hitam Met, 1 Tangan Lengkap,Mulus,Siap Pakai,Harga : Rp 192 Jt / NEGO. Hub : 0812 6861 1366.

TOYOTA AVANZA TYPE X,Tahun 2008,Warna Silver, 1 Tangan Dari Baru,Kondisi Bagus Siap Pakai, Harga Rp 125 Jt/NEGO. Hub : 0852 6108 7996.

TOYOTA KIJANG COMANDO LONG,Thn'88, Wrn Biru Metalik, Bk Asli Mdn, Velg Racing,Radio, Tape, Harga Rp 36 Jt/NEGO. Hub : 0853 6093 8497.

DIJUAL TOYOTA KIJANG INNOVA Type G,Thn'2006, Bensin,Wrna Silver,1 Tgn. Hub : 0813 9771 0097

TOYOTA FORTUNER Type V, Thn'2010,4x4, Matic,Bensin,Wrna Hitam,Tangan Pertama, Hrga Rp.308 Jt. Hub : 0812 6285 2209

Over Kredit TOYOTA AVANZA, Thn'2011, Wrn Grey,Sisa Angs. 20x4,700.000/bln, Mulus, Balik DP Rp.62jt/NEGO,Siap Pakai, Asuransi All Risk Hub: 0811 615 1929

TOYOTA COROLLA LIFT BACK, Thn'88, Wrna Abu-Abu Metalik, Manual,Pjk Panjang, Ban 95%, Orisinil,PW,PS,AC,Hrga Nego. Hub : 0812 6564 994

TOYOTA AVANZA Tahun 2012, Warna Merah, KM 16500,Sesuai Dengan Buku Service,Mobil Mulus, Harga Rp 156 Jt. Hub : 0852 7550 9683.

TOYOTA INNOVA Type G, Bensin, Wrna Hitam, Thn' 2005, Pribadi,Cantik,Hrga Rp.140 Jt/Nego. Hub : 0853 6255 5504 TP. ( SIANTURI )

DIJUAL KIJANG KRISTA Diesel,Biru,Thn'2000, Model 2004,Kondisi Siap Pakai,Velg 15, Ban Baru,Hrga Rp.120 Jt/ Nego,Peminat Serius Hub : 0812 6205 3000

TOYOTA YARIS Thn'2009,Wrn Hitam, Hrga Rp 133jt, Siap Pakai, Mulus, Hub: 0813 7696 9960

DIJUAL TOYOTA KIJANG LGX Diesel,Thn'01,02, Wrn Biru Mika,Mulus,Jok Kulit,DB,PW,Bk Medan, Pajak Panjang,TP,Harga NEGO. Hub : 0812 6313 482,0813 6236 4035.

Over Kredit TOYOTA NEW AVANZA,Thn'2012, Wrna Hitam,Type G,1.3,M/T. Hub : 0852 6204 6925 / 0853 5946 4368

AVANZA S Autometic,Thn’11,Wrn Hitam, Mulus,A/N Sndiri,Pjk April,BK Pil 2 Digit, KM 13.xxx,Hrg Rp 140jt. SERIUS Hub: 0823 6500 3339

TOYOTA ALTIS Type G, Thn' 2002,BK Mdn, Wrna Hitam,Harga Rp.120 Jt. Hub : 0812 6027 333 / 0812 6480 4777

TOYOTA COROLLA GREAT, Thn’1994,Wrna Abu-Abu, Mobil Mulus,AC,Tape,Velg Racing,No Pol Tunggal, Siap Pakai,Hrga Rp.73 Jt/Nego. Hub : 0812 6377 6769

DIJUAL Over Kredit/Cash TOYOTA KIJANG INNOVA, VVTI, 2010, Hitam, Tangan Pertama,Balik Dp 90Jt, Angs Rp 96Jt Lagi,Hub : B.Bangun,Jl.Polonia Komplek Flamingo,Blok L No 1.Kec.Medan Polonia.Hub : 0852 964 333 22.

TOYOTA CAMRY 2.4 G A/T,Thn 2005,Wrn Silver, Mulus,Terawat,Harga 150 Jt (NEGO). Hub : 7703 3736.

TOYOTA INNOVA’2007,Type G Bensin, Silver Met, Lengkap,Pjk Panjang,Bulan 4 & TOYOTA AVANZA 2010, Bensin,Hitam Met,Lengkap,Pjk Panjang Bln 8, Keduanya A/n Sendiri Dr Baru. HUB : 0812 6012 560 / 0812 6554 154.

TOYOTA KIJANG LGX, Thn'03, Matic,Wrna Hitam, BK Medan Asli,Tgn Kedua,Kondisi Sangat Terawat, Hrga Rp. 115 Jt/Damai. Hub : 0852 9796 3000

DIJUALCptCash/CreditTOYOTAINNOVA, Kond. Prima, Mulus, Hrga Murah,Interior Ori, Proses Cpt,Bisa Nego,Almt Jl.Kapten MuslimNo.92. Hub:Ratih085296872273 EKA 0813 6109 1206

DIJUAL AVANZA Thn 2006-2008, Cash& Credit,Kondisi Prima, Mlus,Hrg Murah Di Bwh Hrg Pasar,Interior Original, Proses Cpt,Kunjungi Kami:JL KAPTEN MUSLIM NO 92. Hp :(AMIN) 0812 6007 8599 (MARINGAN) 0852 7597 0179.

Dijual Over Kredit TOYOTA KIJANG KRISTA Diesel, Thn’01,Wrn Silver,Mobil Mdn & Trawat, Kembli DP 38jt,Sisa Angs.30 bln/Rp 3.341.000. Hub: 0852 7571 5468 / 0812 603 5108 DIJUAL TOYOTA YARIS Type DIJUAL MOBIL STARLET DIJUAL MOBIL TOYOTA RUSH, TOYOTA YARIS E M/T,Thn E,Thn'2011, Manual,Wrna Hitam, Thn'95, Warna Biru Met,Harga Rp Tahun'2009, Wrn Hitam,Kondisi 2007,Wrn Silver, Harga Rp.164 Jt/Nego. Body Mulus,dan Mesin Baik. Ban Baru,STNK Full,TV. Hub : 0811 813 802 ( Pemakai 52jt / NEGO. Hub: 0821 6598 8656 / 0819 2191 Hub : 0852 7610 1971. Hub: 0812 6575 3213. Langsung ) 431 (Maaf TP).

Dijual TOYOTA KIJANG LSX, Thn '03, Wrna Biru Met, Mulus, AC, Mesin bagus siap pakai, Hrga 115Jt/Nego. Hub 0813 6173 1802 / 0816 318 1895

DIJUAL KIJANG LSX D UP, thn'01, wrn merah maron,AC double blower, PW.Central lock,pajak panjang, Bk mdn, hrg nego.hub 0813 6190 1200

DIJUAL TOYOTA KIJANG LSX, Bensin 1 .8 EFi,Thn'2002, Warna Biru Metalik,DVD,PW,CL,V.Racing,Ban Radial, Jok / Lantai Lapis Kulit,Cantik,BK Mdn Asli. Hub : 0812 6914 4935 DIJUAL TOYOTA INNOVA Type G,Tahun 2007, Warna Hitam,Bensin. Hub : Jl.Sei Padang Gg.Pribadi No.13 Hp.0812 6002 4565

Over Kredit TOYOTA ALL New AVANZA, Thn’2012,Wrna Silver, Manual,Jok Kulit,Mobil Terawat, 1 Tangan,Info Hub : 061-6649 9968

TOYOTA INNOVA,Matic,Thn 2005, Wrn Hitam,Type G. Hub : 0812 656 3897.

TOYOTA AVANZA TYPE G,Tahun 2011,Wrn Hitam, Manual Transmisi, Pajak Bulan 4,BK Medan Asli, Khusus Pemakai,Harga 143 Jt / NEGO. Hub : 0812 644 3989.

KIJANG INNOVA thn'08, W. hitam, DIJUAL TOYOTA FORTUNER mulus, sehat, ban velag stailess, Diesel,07 2010, A/T,Wrna KM msh 48.xxx, Rp. 189.500.000. Hitam,Type V,Lengkap,(BU). Hub : 0816 318 9124 Hub : 0813 7680 0118***

TOYOTA KIJANG KAPSUL, Thn'1997,Wrna Hijau Metalik, Asli BK Medan,Bensin,Harga Rp.77 Jt/Nego. Hub : 0812 6081 1743

TOYOTA ALPHARD type G, Thn' 10, pemakaian 2011, warna hitam, KM 5000, HOME THEATER CBU KARS GALLERY, kondisi sangat mulus, harga 860 jt/nego. Hub : 0819 889 525***

Dijual mobil KIJANG INNOVA, TOYOTAAVANZA Type G Thn'2011, tahun 2005, hitam,DIESEL,TIPE Wrna Merah Maroon,Mulus. G, tv 2 di jok. hub: 061- Hub: 0821 6344 0430 77640330. PEMAKAI LANGSUNG.TP

TOYOTA KIJANG LGX Diesel, Thn’2001, Warna Coklat Metalic, Sangat Mulus, BK Medan, Harga Rp. 114 jt/ Nego. Hub 0852 6141 4333 TOYOTA INNOVA Type G, Thn’ 2012, Solar, Wrna Silver Met. KM 15.xxx, STNK Bln 11, Hrga Rp. 242 jt/Net. Hub: 0852 7602 8234

DIJUAL Cepat TOYOTA INNOVA Type V,Diesel, Wrna Hitam,BK Pilihan,Mobil Jarang Pakai,Nov 2006. Hub : 0812 6095 0002 TOYOTA KIJANG JANTAN,Thn’93, W.Biru Met, AC, Tipe, Power, PW, VR, BR, Mobil Mulus,Hrg 51 jt /NEGO Jl.Pancing Komp.IAIN SU No.9 Hub : 0857 6160 0719

TOYOTA CROWN, Diesel, Thn '79, W.Hitam, AC, Tape, PS, Velg Racing, Hrg 23jt. Serius Hub: 061 91268753

TOYOTA KIJANG KAPSUL LX, Thn'98,Wrna Silver, Bensin,AC Dingin,Sentral Lock,Alarm,Hrga Rp. 84 Jt/Nego. Hub : 0812 6338 260

TOYOTA YARIS,Thn'2008,Manual, Wrna Silver Metalik,Mobil Mulus, Harga Rp.125 Jt/Nego. Hub : (061) 7752 6833

KIJANG LGX DIESEL Thn 2002, Wrn Hitam Met,Mulus,Terawat, Plat BK Mdn,Pemakai,Hrg:140 jt/ NEGO. Hub: 0812 1936 2213 0815 9978 966.

Dijual 1 Unit,TOYOTA HARRIER, Thn 2004,Wrn Hitam,Plat B,Kondisi Mulus & Terawat. Hub : 0812 6066 8826/0812 6522 2226

DIJUAL Cepat TOYOTA VIOS Type G,Manual,Thn 2004, Cream Met,BK Asli Mdn (Pjk Full 1 Thn), AC, TV, DVD, Komplit, Ori,Mulus,Jok Kulit,Rp 100Jt/NEGO. Siap Pakai.Hub : 0812 6250 1467.

DIJUAL TOYOTA KIJANG KRISTA, Thn’2002,2000cc,Wrna Biru Metalik, BK Asli Medan. Hub : 0812 640 1018

HARDTOP,Thn'80,Ban Besar 33, DIJUAL TOYOTA CORONA AC, TAPE,TV, Wrn Biru, Gerdang MARK II, Senyap,Hrg Rp 130Jt/NEGO, Tahun 1982,Warna Merah, Bisa Tukar Sama Katana. Full Original. Hub : 0852 1315 9666. Hub : 0853 5978 3222 OVER KREDIT TOYOTA KIJANG KAPSUL LGX,Thn 2000, Wrn Biru Met,Diesel,Balik Dp Rp 45 Jt/ NEGO,Angsuran 24 Bln x Rp 3.390.000,Pajak PanjangApril 2015. Hub : 0812 6492 0408. Over Kredit TOYOTA TRUCK DYNA LONG Type 125HT,Solar, Wrna Biru,Thn'05,BK Mdn Asli, Kembali DP 35 Jt (NEGO),Sisa Angs 25 x 3,1 Jt. Hub : 0852 9713 2726

TOYOTA FORTUNER TRD, Tahun 2012, Wrn Hitam,BK Medan Asli,Pemakaian Orang Pertama, Berminat,Serius Hub : 0813 7534 7084 ( TP ).

DIJUAL TOYOTA KIJANG TOYOTA KIJANG KRISTA INNOVA Type G, 2.0, Thn' 2006, Diesel,Thn’04, Wrna Hitam,Bodi Dan Mesin (Mulus),Wrna Silver Metalik, Terawat Baik, Harga Nego. AC,CD,PW,TP. Hub : 0853 7280 6620 Hub : 0812 6046 843

TOYOTA INNOVA M/T Type V Luxury, Bensin,Thn'2012,Wrn Hitam, Hrga Rp 235jt / NEGO. Hub: 0821 6844 3336 / 0816 319 8316

Dijual TOYOTA VIOS,Tahun 2004,Wrn silver, AC Dingin, Tape, VR,BR,BK Medan,Sangat Mulus, Siap Pakai,Harga Damai. Hub : 0813 9707 0926 / 0823 7008 2588. TOYOTA KIJANG SUPER MINI DIJUAL TOYOTA AVANZA Type G,Thn'2011, Wrna Silver,Pjk Bln BUS,Thn'1991, 10 Thn'2014,Hrga Rp.139 Jt/Nego. COMANDO,BK Medan. Hub : 0852 0799 9789 / 0823 6069 Hub : 0812 6383 889 8008

OVER KREDIT GRAND INNOVA Diesel,Type E, Thn’2012 Akhir,Wrna Silver Met, Balik DP,Mulus, Hub: 0821 6757 2292 / 0813 6057 0068

TOYOTA KIJANG KRISTA DIESEL, Thn 2002, W. Biru Met, AC , tape, PW, VR, BR, BK Medan, Bln 5, BPKB 1 tngan, Harga Rp. 138t/ Nego. Hub : 0821 6265 5135*** TOYOTA WISH, Thn’ 2004, Matic,Wrna Hitam, Pajak Baru Perpanjang, Asuransi All Risk, Mulus, Serius, Hub : 0882 6200 4113.

DIJUAL Cepat TOYOTA KIJANG INNOVA 2.0 G, Thn' 08, Bensin, Silver Metalik, CL, PS, PW, BK Mdn, A/N Sendiri,Pajak Feb 2015, Kondisi Sgt Baik, Jrg Pakai,Rp.165 Jt/NEGO,Cash/ Bantu Kredit. Peminat serius Hub : 0813 7042 4849 /(061) 7627 6910 DIJUAL Over Kredit TOYOTA AVANZA Type G Thn 2010, Sisa 3,8 Jt'an x 18 Bln,Rp 80 Jt/NEGO. Hub : 0878 6868 6181.

Over Kredit TOYOTA RUSH Type G, Thn'2012 Akhir,Wrna Dark Grey Met, Pajak Baru Diperpanjang,Jok Semi Kulit, TV,DVD,BK Mdn,Harga Rp.80 Jt/ Nego. Hub : 0823 0410 0522

TOYOTA VIOS,Body Mobil 100% Belum Sisip,Masih Original Dari Dealer, Harga Rp.178 Jt/Nego. Hub : 0813 6071 8577

Dijual TOYOTA YARIS Type S, DIJUAL Cepat TOYOTA LIMO, TOYOTA VIOS,Thn'2007,Wrna Thn'07, pemakaian Tahun 2008, Thn'2005, Wrna Putih,BK Silver Metalic, Matic, dipakai perempuan, Medan,Pajak Panjang, Satu Nama Dari Baru. W.silver met, BK Medan, terawat, Hrga Rp 70 Jt/Nego. Hub : 0853 5895 5525 Hub : 0821 6771 1888 AC/PW/CL/RT, Harga nego. Hub : 081265294958.Maaf tp.

TOYOTA YARIS S A/T,Wrna Silver,Thn'2007, Pemakaian 2008,Sarung Jok Full,Mobil Mulus, Hrga Nego,Asuransi Astra All Risk. Hub : 0852 6177 0770

TOYOTA AVANZA VELOZ, Thn 2012/4,Wrn Hitam,1 Tangan, BK Mdn Asli,Sgt Mulus Sprti Bru,KM Rendah,Jok Lapis Sporty, Hrg 175 Jt/NEGO. Hub : 081 397 6888 99. MAAF TP

TOYOTA AVANZA,Tahun 2006,Type DIJUAL KIJANG LGX,Thn’2000, G, Wrn Hitam,BK Medan,Tangan Warna Hijau Botol,Harga:120 jt Pertama, Mobil Cantik,Sangat (NEGO). Terawat,Serius. Hub : 0812 8758 3543. Hub : 0822 7247 7349 / 0878 6748 9200.

TOYOTA HILUX 3.0 VNT Turbo,Thn 2009, Double Cabin,Hitam,Velg 17",Ban Baru,AC,CD, Radio, USB, Keadaan Mulus. Hub : 0821 6716 7168.

DIJUAL TOYOTA INNOVA Type E,Thn 2005, Wrn Silver Met,Tangan Pertama, (Mulus), Harga Rp 108 Jt/NEGO. Hub : 0853 6211 2139.

TOYOTA AVANZA Type S (1.5 cc), Manual, Wrna Silver,Thn'06 Bln 11, Bagi Yang Berminat Hub : 0617722 8857 (B.U)

TOYOTA All New AVANZA Type E,Thn'2012, Warna Hitam, Double AC,M/T, Pajak Panjang,Cat Mulus. Hub : 0812 6498 4054

TOYOTA YARIS Type S,Thn'2007, Matic,Wrn Silver,Kaca Film Spion Otomatis, Mobil Original,BK Medan, Hrg Rp135jt / NEGO. Hub: 0813 9770 8555

TOYOTA FORTUNER, Thn' TOYOTA COROLLA ALL New, Dijual Thn’97, Wrn Merah, Harga Rp 2009, Diesel, 69 Jt / NEGO,PKB/STNK Sampai Manual,Warna Silver. Desember 2013,Khusus Pemakai, Hub : 0811 608 006 Cocok Untuk Lebaran,Info Lebih Lanjut. Hub : 0813 6167 5049.

TOYOTA KIJANG LGX, Thn’ TOYOTA INNOVA Type G, Thn'2008, TOYOTA HARRIER,Tahun 2007, 2004, Wrna Silver, 1.8 cc/Fi,BK Wrna Silver, Matic,Mulus,Bensin,KM Wrna Hitam,Mulus,Siap Pakai. Hub : 0878 6957 6922 Panjang,Bensin,Mulus, Terawat, Rendah,Harga Nego. Hub : 0813 6242 9062 ( Mei ). Siap Pakai,Harga Nego. Hub : 0813 7585 8624

TOYOTA LC PRADO Diesel, Thn'2005, Wrna Silver,Mobil Istimewa. Hub : 0812 7481 9999

DIJUAL TP INNOVA Type G,Thn'2012, Premium,W.Grey,Mobil Diasuransikan All Risk 2 Thn, Dijual Dengan Harga Rp.235 Jt/Nego. Hub : 0812 6568 7337 (MANDA HUTASOID)

DIJUAL 1 Unit TOYOTA PRADO, Built Up, Wrna Hitam, Thn'2005, Mulus,Terawat. Hub : 0812 6522 2226 / 0812 6066 8826

TOYOTA FORTUNER 2.7 V DIJUAL CEPAT TOYOTA Bensin,Wrna Hitam, AVANZA Type G,Thn 2010, Wrn 4WD,Thn'2005. Silver,Body Kaleng",Pakai Hub : 0823 1188 8113 TV,Plat Asli Medan, Tangan Pertama Langsung,Siap Pakai. Hub : 0813 7978 5902.

TOYOTA ALTIS,Thn'2004/ 2005,Wrna Hitam Met, BK Asli Mulus,Vr Crom,Tinggal Pakai, Harga Rp.120 Jt. Hub : Jl.Sei Bilah No.82 Hp. 0822 7676 0111

DIJUAL CEPAT KIJANG INNOVA,Thn'08 Akhir, Wrn Hitam Met,1 tangan,Keadaan Mulus, Pjk Hidup,Hrg Nego. Hub: 081362332288-081362144088.

TOYOTA AVANZA Type G,Thn'2010,Wrna Silver, BK Medan,BPKB 1 Nama. Hub : 0821 6312 4446

TOYOTA INNOVA Type G, Thn’2007, Wrna Hitam, Bensin, KM 75.xxx, Kondisi Bagus. Hub : 0821 6075 7366

TOYOTA KIJANG LGX Bensin, 2.0, Thn 2001, W. Biru Gelap, AC, RT, VR, PS, CL, Bk Medan, Harga Rp. 120jt/ nego. Hub : 0852 7647 0657***

TOYOTA KIJANG LGX Diesel Thn'2003 Wrn Silver,Body Kaleng,Cat Masih Original,Mesin Sehat, AC Double Blower,Mobil Istimewah,Ban Baru Siap Pakai,A/ N Sndiri,BK Mdn, Hub : 081370943000

TOYOTA KIJANG SUPER LONG, TOYOTA ALTIS Type G Standart,Thn'95, Wrn Biru, Thn'2001, Wrn Silver,BK Mulus,Mesin 7K,6 Speed, 1800cc, Medan,Velg Racing. Velg Racing, Alamat : Jln.Cempaka Hub: 0852 7720 0267 Medan Polonia,Hrg Rp 52 Jt/NEGO. Hub : 0811 65 1818 ROBY.

Dijual 1 Unit TOYOTA AVANZA Type E, Thn'2009,BK Mdn,Pjk Baru,Mobil Bagus & Standar, Peminat Hub : 0823 6649 7888 (NEGO).

TOYOTA VIOS,Thn'2012,Wrna Hitam, Manual,Mobil Terawat,Asli Medan, Ass All Risk,Serius. Hub : 0821 6791 6795 (Maaf Tp).

Dijual TOYOTA KIJANG KRISTA, Thn'99, Wrn Silver, Kondisi Mesin Kering, Tokcer,Body Mulus,AC Double Blower, CD,Power Steering, Hrg NEGO. Minat Hub:0853 6205 1528/ 0811602742 (BONA/MARTHA).

Dijual Murah Salah Satu,KIJANG GRAND EXTRA,Thn'95, Cntik, Mulus, Ada AC,TAPE,Ban Radial, Velg Racing,PS,PW.& AVANZA Type G,Thn 2005,Wrn Hitam,Lengkap, Hub : 0852 9617 9966.

TOYOTA HARRIER,Tahun 2001,Warna Silver, 2,4 L ,Kondisi Siap Pakai,Harga Rp 155 Jt / NEGO. Hub : 0852 6227 0148.

DIJUAL Mobil TOYOTA FORTUNER VN Turbo,Thn'2013, Warna Hitam, Matic,Diesel, Pajak Baru,KM 18rb,Harga Rp370 Jt. Hub : 0853 7114 6861

TOYOTA COROLLA TWIN CAM Thn'91,Warna Grey Metalic, Serius Hub: 0813 7688 8300 / 0813 2612 7500. (BU)

TOYOTA KIJANG KAPSUL LGX Diesel, Thn'2002,Warna Silver Met,Siap Pakai, Harga Rp.121 Jt/Nego. Hub : 0812 6356 196

TRUCK TOYOTA DYNA SAURUS, Thn'2005, Type 125 HT,Kepala Merah,Harga Rp.65 Jt/Nego, Hub : Jl.SM RAJA GG.MASJID NO. 7 SP.LIMUN Hp.0813 4780 5899

KIJANG KAPSUL Diesel LGX Tahun'2002,Warna Hitam,Mutasi, Harga Rp 116 jt. Hub: 0852 7522 9546

PROMO TOYOTA Dapatkan Penawaran Menarik Dgn DP Ringan,Proses Cepat Dan Dapat Di Percaya ALL NEW AVANZA, AGYA, INOVA, RUSH, FORTUNER, DYNA. Hub: Bambang.S , Aji.ST, Hp : 0813 7665 7100

DIJUAL TOYOTA YARIS,W.Hitam Met, Desember 2007,Tgn 1 (Dokter), TP,STNK Binjai, Mulus Banget,Harga Rp.125 Jt/Nego. Hub : Dr.EDWARD MANURUNG SPOG Hp. 0813 9768 4785

TOYOTA PROMO , DP Ringan, Proses Cepat, Dan Aman, ALL NEW AVANZA,INOVA, RUSH, FORTUNER, DYNA Dapatkan Penawaran Terbaik Hub: Roi A.Sinaga Hp: 0813 9624 8882

TOYOTA SOLUNA LIMETED Thn'2001, Mulus,Ex.Dokter , Harga Rp 75jt. Hub: 7728 1331 / 0811 642 602 / 0812 6030 576

Dijual TOYOTA KIJANG LSX Bensin,Thn 2002, Wrn Biru Metalik,Bk Medan,AC,TAPE,STD, Tangan Pertama (Punya Dosen USU),Harga Rp 95Jt/NEGO. Hub : (RIZA) 0811 6038 72.Ringroad Psr II Medan.

Dijual 1 Unit TOYOTA NEW CAMRY 2.4 V,AT, Thn 2012,Wrn Hitam, Kondisi Mulus & Terawat. Hub : 0812 6039 178 / 0812 6066 8826.

TOYOTA KIJANG JANTAN, Thn'91, Wrn Abu"Metalik, Short, BK, AC,PW,BR,VR,TP,Mesin Sehat,Cet Mulus, Jok Kulit Baru,Hrg Rp 39 Jt/NEGO. Hub : 0812 6512 791 / 7705 6037.

TOYOTA INNOVA E Bensin, Manual,Thn'2004, Wrna Gold,Velg 16,BK Medan Asli,Pajak & Ass All Risk S/D Des 2014, Harga Rp.110 Jt/Nego. Hub : 0812 6250 6000

TOYOTA RUSH TYpe S, Automatic, Thn 2013,Wrn Hitam, 5,Fasilitas TV,DVD,Sub Wofer & Asuransi S/d Thn 2015. Berminat Hub : 0812 6027 862 / 0813 7534 7084.(TP)

DIJUAL TOYOTA AVANZA Type G,Thn'2011, Warna Hitam,Mesin Sangat Sehat Dan Mulus, Pemakai Langsung,Harga Rp. 135 Jt/Nego. Hub : 0823 6894 4824

TOYOTA ALTIS,Tahun 2001, Warna Silver, Kondisi 90 %. Hub : 0821 1461 4516

TOYOTA KIJANG LGX BENSIN, Thn 2001, Matic,Wrna Biru Met,Ada TV,Rp 85 Jt. Hub : 0812 6344 4415.

DIJUAL TOYOTA INNOVA Type G,Tahun 2006, Warna Hijau Metalik, Bensin. Hub : Jl.Sei Padang Gg.Pribadi No.13 Hp.0811 656 312

Dijual TOYOTA COROLLA All New,Thn'96, Wrn Hijau Metalik, Alarm, PW, Remote,EM,PS, TAPE,Air Bag,Sensor Parkir,interior Rapi,Mesin Kering, Harga Rp 66 Jt. Hub : 0813 6126 3684.

Dijual 1 Unit Toyota Kijang Roda,Thn'1994, Wrn Abu", Type Long,Velg Racing,AC,PW, Hrga Rp 48jt / NEGO, Alamat : Jl.Kawat 3 No.287 Tj.Mulia Hilir-Medan. Hub: 0813 7549 9178

TOYOTA TWINCAM, Thn' 90, Hitam,Bk Mdn, Pjk 5 Mei 2014,AC Dingin,Tape, Ban Radial,Velg Racing,Mesin Bgs, Tgl Pakai,Hrg Rp43Jt. Hub:0812 6328 0528 (Sei Mencirim, Arah Payageli,Komp Prumahan Lalang Grand)

OVER KREDIT TOYOTA INNOVA Type G, Bensin,Warna Hitam,Balik DP 47 Jt/Nego, Sudah Bayar 12 Kali,All Risk. Hub : 0812 7297 7002

DIJUAL TOYOTA INNOVA,Tahun 2006, Bensin,Warna Silver,Kondisi Sangat Baik, BK Medan,BPKB 1 Tangan,Harga Nego. Hub : 0812 7653 8899

TOYOTA KIJANG SUPER SHORT,Tahun 1991, Warna Biru, Pajak Hidup,Mesin Terawat, Ban Baru,Harga Rp.42 Jt/Nego. Hub : 0813 7556 6535

TOYOTA FORTUNER Des,Thn 2011,Type G, Matic, 2.7, Bensin,Wrn Abu-abu Rokok, Kondisi Mulus Sekali, 1 Tangan Dr Baru.Hub : 0812 6908 4798.

TOYOTA ALTIS,Thn 2001,Wrn Silver,Matic, Silver,Kondisi Sangat Bagus. Hub : 0821 1461 4516.

DIJUAL TOYOTA COROLLA 1.8,Thn'00, Silver,Sangat Mulus, Mesin Terawat, AC Dingin,Jok Kulit,All Electric Fungsi, Tape,DVD Pioner,TV,Velg 17,No.Pol BA, Minat Hub : 0813 7036 9700 TP.

TOYOTA KIJANG LGX DIESEL,Thn 2000,Wrn Hitam, Mesin Cantik & Mulus,Harga Rp 98 Jt/NEGO. Hub : 0812 5737 1117.

TOYOTA GRAND INNOVA,Thn 2012,Wrn Hitam, Manual, Bensin, Type G,KM 19 ribu,Simpanan, Serius Hub : 0812 603 5243.

DIJUAL TOYOTA FORTUNER, Thn'2007, BK Tunggal,Pajak Oktober, FWD Warna Hitam, Asuransi 2 Thn Lagi,Minat Hub : 0812 6320 8770

Dijual TOYOTA AVANZA, Thn'2005 Matic, Wrna Hitam,Harga Rp 100 Jt. Hub :0812 6057 759

DIJUAL Cepat TOYOTA ALPHARD 2.4 G, Wrna Hitam,Thn'2009,Car Entertainment Odo 31.000, Hub : 0812 6540 666 Mobil Simpanan.

TOYOTA ALPHARD 2.4, Thn'2009,Warna Hitam, Pajak Baru,KM Rendah,Mulus & Terawat. Hub : 0838 9161 0205 (TP).

TOYOTA ALTIS Type G,A/T,std,Thn 2003 Wrn Hitam,Mulus,BK Tunggal KP Asli Medan.Hub : 0822 7317 3897.(TP)

DIJUAL FORD RANGER Double DIJUAL FORD EVEREST,Thn’11, Cabin ,Thn'2007,4x4 XLT,Wrna A/T,Wrna Hitam,1 Tgn,KM 38 rb, Terawat,Harga 290 Jt/Nego. Silver, Manual,Solar,Plat BK Asli, Hub : 0812 6502 054 Pemakaian Pribadi. Hub : 0813 7629 4674 / 0877 6610 9336

FORD EVEREST,Thn'2008,Type XLT, 4x2,Manual,Wrna Coklat Muda, Mobil Siap Pakai,Ban Baru,Harga Rp.188 Jt/Nego. Hub : 0813 6124 0123

DIJUAL 2 UNIT Truck HINO,Tahun 2010, Type FG 235 JJ,Kondisi Siap Pakai. Minat Hub : 0813 7728 5711.

HINO JUMBO, 6x4, Thn’ 2001,Bak Besi Baru, Siap Jalan,Harga NEGO. Hub: 0812 6343 3105

DIJUAL TOYOTA KIJANG GRAND EXTRA,Thn'1995, 1.800 cc,LONG,Warna Hijau Met. Hub : 0813 7098 8679

Dijual 1 (satu) Unit PICK UP FORD RANGER, Tahun 2002,Double Cab 4x4 (2500 Cc),Kondisi Mulus, Khusus Pemakai.Minat Hub : (061) 7758 1080.

DIJUAL 5 UNIT FORD RANGER FORD ESCAPE,Matic,Tahun 2008, Dabel Cabin XLT 3 OL (4X4),M/ Warna Hitam. T,Thn'2008 Dan 2009,Wrn Hitam, Hub : 0812 656 3897. Kondisi Siap Pakai. Hub : 0852 6143 4099.

FORD FOCUS SPORT, Tahun' 09,Wrn Biru Metalik, Milik Dokter,Tangan Pertama. Hub : 0813 7581 2345 / 0852 6200 2625.

FORD EVEREST,Thn'2011,Wrna Silver,Mulus, All Risk,Satu Tangan, Cicilan II x Rp.6,7 Jt,280 Jt, Hub : 0813 9756 0911 / 0821 6795 8028

FORD ESCAPE 2.3 A/T, Limited,Thn'2007, Jok Kulit & Sun Rof,Warna Hitam,KM Rendah. Hub : 0812 654 9763

Dijual Cepat FORD RANGER Dijual CAPTIVA , Thn 2008, W. Limited, Double Cabin 4x4,Thn 2003,Hrg 120 Jt, Kondisi Hitam, Solar, Matic. Hub : 0812 Bagus,Komp Menteng Indah Blok F1, 601 7983 - 0813 7564 0804*** No 25,Mdn. Hub : 0813 7605 2916.

HINO DUTRO 125 LT Thn'2003, Sudah Direnovasi Model Derek, Kond.Sangat Mulus,Siap Pakai. Hub: 0852 7676 7700

Dijual DUMPT TRUCK Hino Dutro 130 HD, Thn 2010,Wrn Hijau,Kondisi Siap pakai Cari Duit.Hub : 0813 7007 2929


BURSA MOBIL ANDALAS FORDRANGERDOUBLECABIN4x4

FORD EVEREST

2010AkhirDes,BKAsliMdn,1Tgn,VR, AC, PS,PW,CL,RemoteImmobilizer,Badliner,Jok Kulit,RookRackForrest.Hub:082161612288

DIJUAL Thn '11, Wrna Htm, AT, Kondisi Mulus dan Sangat Baik, Hrga Nego Yg Serius Hub : ANTON 061-9103 7856

Senin, 1 September 2014|Hal.20

VW KODOK Dijual Cepat Thn'1973 Wrn Orange, Hrga Rp 42jt / NEGO, Kondisi Mulus, Jok Kulit. Hub: 0819 6010 999 / 061-9124 0845

VW COMBI BRAZIL Thn ’81, Pajak Hidup, Wrna Pink, Kondisi Sehat Terawat, Hrga Nego, Hub 0811 600 2547

HONDA CITY TYPE Z Thn 2000,Wrn Merah Met, Pemilik Kedua, Jok Kulit,AC Dingin,PKB Panjang, Ban 85%,Hrg Rp 85.000.000,-(NEGO). Hub: 0812 6596 642 / 0813 7110 3871 TP.

HYUNDAI ACCENT

HYUNDAIATOZ

HYUNDAI AVEGA

HONDA GRAND CIVIC

Thn'2000,Wrn Coklat Gading,. Pajak Panjang,Original,Siap Pakai,Dijamin, Hrga NEGO. Hub: 0821 7397 9098

TypeGLS,MT,Thn’04,WrnaHitam ,X PemakaiCewek,KondisiMulus,Terawat,Hrga 72Jt/Nego.Hub:08126317712,061-77028958

Thn2008,Silver, KondisiSangatBagus, RawatanHyundai, JokKulit,KacaRedam Panas, PemakaiWanita. Hub:085372401640.

Thn'88/89,MerahMaroon,BKMdnFull1Thn,AC Dingin,Remote,PS,CL,DVD,BanBaru,Siap Pakai,Hrga42JtLihatBrNego.Hub:081263435700

HONDA CITY

HONDA CIVIC VTi

HONDA FREED

Dijual!! 2003,Manual,Warna Hitam,Pajak 2014,Mobil Mulus Siap Pakai. Hub: 081264142000/061-77777748

Thn 2009 Des,Warna Hitam, Full electric,1tngan dr baru, sngat mulus,18 rb km. Hub : 0812 6576 7612/NEGO. (TP)

Tahun 2005, Warna Coklat Muda,Ban Baru, BK Medan ( 2 Seri ) Harga NEGO. Hub: 0813 9648 7142

SEDAN TIMOR DOHC Warna hitam, Tahun ’97, AC, PW, PS, VR, jok kulit, CD, Harga Rp.50 juta / Nego. Hub: 085360671007 atau 085372756188.

HONDA JAZZ TYPE S

HONDA ACCORD

HONDAACCORD CIELO

Tahun 2010,Warna Grey Stone, Ex Wanita,KM Rendah,Harga NEGO. Hub : 0812 6086 6699.

Thn'84,Wrn Hitam, TV, DVD, SOUND, VR, BR, AC, PW, PS, Harga NEGO.Hub : 0813 6158 5711

Thn'97,WrnHitam, BKAsliMedan,BodyMulus, MesinSehat,SoundSystem Lengkap, JokKulit,Harga NEGO. Hub:085261220892/06176353911

MITSUBISHI LANCER SL Thn'83,KM Rndah, Indikator Hdp Smua,Pjk Hdp,Plat Mdn, AC,Full Music,Velg Racing 15,Knalpot Racing HKS, Jok Kulit MB Tech,Hrga 22 Jt/Nego,Serius Hub : 0821 6169 1931 Posisi Tebing,No Sms/Agen

MITSUBISHI FUSO / FE 349 H

HONDA ACCORD PRESTIGE

HONDA STREAM

MITSUBISHI COLT T120 S

Thn’88,Wrn Hitam VR/BR, AC, DVD, Power Steering,BK Medan Asli, Mulus,Hrga NEGO. Hub: 0813 7748 8088

Thn'2004,W.Hitam,PlatMdn,HrgaRp.135 Jt,Jl.Sei Batang Hari No.120. Hub : 0812 60981038

Thn’1995,WrnHijauTuaMet,Silinder:1343cc, VelgRacing,CL,Kond.Baik&Sehat,HrgaRp35jt/ NEGO,SiapPakai.Hub:081275713711

MITSUBISHIKUDAGRANDIA2002

MITSUBISHI L300

MITSUBISHI L300 PICK UP

MITSUBISHI 6D22/TRONTON

MITSUBISHILANCEREVALATION3

MITSUBISHI FUSO Dump Truck

Wrn Hitam,1Tangan,AC/RT/PS/PW, Hrg : 108 jt ( NEGO ) Hub: 0823 6156 6858.

Tahun'2010,Kondisi Sehat, Siap Pakai. Hub: 0852 6108 7996

Thn'2010, Power Steering,Warna Coklat. Hub : 0819 1688 2000

Thn'98, TRADO Sehat,Terawat,Body Mulus. Hub : BPK MULYONO Hp.0852 7669 9188/0878 6990 8888

Thn'94, Wrn hijau Met,Serap,Velg Racing, Power Window Central lock,AC Dingin,Sound system,Siap Pakai. Hub : 0813 6220 0268

190 PS Thn 1997,Warna Orange. Hub : 0812 6002 4312.

MITSUBISHI FUSO / FM 517 H DUMP TRUCK,Plat BM,Thn’2006, Hrga Rp.400 Jt/(Nego). Hub : 0811 600 5669

110 PS,Plat BD,Thn’2004, Hrga Rp.110 Jt/(Nego) Hub. 0811 600 5669

MITSUBISHI TRITON

MITSUBISHI STRADA

Thn'2008,Wrna Putih, Hrga Rp 167jt / NEGO. Hub: 0812 6098 1038

DoubleCabin4x42.8L,Thn’2008,WrnHitam Mika,KondisiSehat,Mulus,CantikLuar Dalam,HargaNEGO.Hub:082167981100

DUMPT TRUCK FUSO

SUZUKI BALENO NEXT-G

SUZUKI GRAND VITARA JLX

SUZUKIGRANDVITARAJLX(MT),

Rangka 53,Thn'98,Roda 6,Hrga NEGO, Hub : 0853 6227 2997/ 77003262

Thn1995/ENGKEL, 1995/ENGKEL,Satu SatuTangan Tangan Thn Dari Baru,Siap Jalan. Hub : 0821Dari Baru,Siap Jalan. 6161 2288. Hub : 0821 6161 2288 )

Thn’2005, Wrna Hitam Metalic,Pajak Hidup,AC,TV, Audio JVC 1 Set, Mulus, Ex. Cwek, Hrga Rp.98 Jt/ Nego. Hub : 0823 6009 0194

thn'07, W. Hitam, AC /PW /CL / RT / VR. Hub : 6189 4982 /

Thn'07,Wrna Silver,AC/PW/CL/CD Player/ Pajak Des 2013,Pemilik Langsung,Hrga 160 Jt/Nego. Hub : 0813 7041 2654

SUZUKI ESTEEM Thn'93,1300 cc, Wrna Biru,Ban Velg Baru, Mobil Mulus & Terawat, AC, TV, PS, PW, Harga Rp 36 Jt/NEGO. Hub : 0813 9799 9005 / 0852 6120 4000.

SUZUKI GRAND VITARAJLX 2.0

SUZUKIKATANALONG

SUZUKI BALENO

SUZUKI GRAND ESCUDO 2.0i

SUZUKI KATANA GX

SUZUKI PICK UP

SUZUKI X-OVER Sedan

SUZUKI BALENO

SUZUKI ESCUDO JLX

AT,Thn'07,WrnaHtm,Aks.Style:Roofrack,Rooflamp, Bullbar,GrilJeep,BanBsrBngaKasar,VelgDC,Tv, JokKulit,DeflectaEGR,HrgaNego,Hub0811631315

Thn’92, AC,BAMPER ARB Complit,Modifikasi, Caltex Gren,Harga NEGO. Hub : 0813 6135 8411.

Thn'2002,Wrna Biru, Plat Medan Asli,Siap Pakai,Pajak Hidup. Hub : 0813 6149 8977

Thn'01, Wrn Silver,Plat BK No Tunggal (Thn 2017) Lengkap,Ban Toyo,Hrga Rp 90jt / NEGO. Hub: 0813 6202 3358

Thn '00, Wrna Biru Met, 4x4, Kondisi Mulus, Hrga 85JT/Nego, Hub 0821 6324 9899

DIJUALThn2011,AC,CD,BumperDepan Belakang,BakBelakangLapis,Plat-KM 5000,JarangPakai,BukanU/Angkot Barang,PeminatSerius.Hub:085280108585.

BK,Thn’08, Mesin & MobiL Terawat,Velg 17 Inch, Ban Baru, Serius , Hub : 0852 9696 3988

Thn 2001,Biru MEt,Asuransi All Risk,Pemilik Lgsg,BK Asli Mdn,harga 75Jt/Nego. Hub: 0812 6561 7883,0812 2071 150,0819 3420 0267

Thn'96,Wrna Ungu,Coklat, PS, PW, CL, Alarm,DVD,Sound System,AC,VR,BR, BKAsli Medan. Hub: 0813 9611 8045

MITSUBISHIFUSODUMPTRUK8DC9

SUZUKI KATANA GX

SUZUKI AERIO

Thn'2002, Warna Putih,AC,PS,RT, Plat BK. Hub : 0823 6077 9778 / 0812 6067 730

OVER KREDIT ,2003, Wrn Coklat Muda,AC,Velg Racing,Audio Mewah, Mobil Sangat Mulus,Hrg NEGO,BU Cpt. Hub: 0813 7542 8222.

SUZUKI ESTEEM

SUZUKI GRAND VITARA

SUZUKI GRAND VITARA

SUZUKI SIDE KICk

TOYOTA STARLET CAPSUL

TOYOTA KIJANG

TOYOTA INNOVA Type G

TOYOTA FORTUNER 2.7 Type G

SUZUKI ESTEEM,Thn'94,Wrn Biru,Kondisi Bagus, Baru Ganti Ban Dunlop,Harga 36,5 Jt / NEGO. Hub : 0853 7076 3719

TYPE JLX,Thn 2006, A/T,Wrn Hitam, AC, PW,CL,PS,RT,Kondisi Mulus, Harga 162 Jt/NEGO. Hub : 0811 634 364.

Thn'93,W.Abu2,PS,PW,EM,CL,ALARM, DVD,TV,Sound,VelgTeardrop,Built-Up, Jok/DoortrimMbtech,BKMdn(Maret2014), TinggalPakai.Hub:082167898181.

thn'96,wrn hitam,AC,Tape,Velg racing, ban Radial. hub: 0812 6590 0956

Wrn Silver Met, Harga Rp 55 Jt/NEGO,Pajak Berakhir 1 Tahun Lagi, 30 September 1015. Hub : 0813 6118 1269.

Tahun'2002,Warna Silver, Mobil Mulus,Siap Pakai, Hub: 77 453 768

Diesel,Thn'2008, Warna Hitam,Kondisi Sangat Mulus. Hub : 0812 6315 3333

Tahun'2010 ,Bensin,Kondisi OKE, Harga NEGO.Hub: 0812 7340 0539 / 0819 642 007

TOYOTA AVANZA

TOYOTA KIJANG

TOYOTA YARIS E

TOYOTAGREATCOROLLA

TOTOTAAVANZATYPEG

YARISTYPEE

AVANZA Type G VVTi

TOYOTACOROLLAALL NEW

TOYOTA ALPHARD

Type G, Thn 2008,Wrn Biru Met, Pajak Panjang, AC, DVD, VCD, DB,Hrg Rp 115 Jt/NEGO. Hub : 0822 7279 8364.

KAPSUL JANTAN RAIDER, Tahun 1997,Harga Rp.70 Jt. Hub : 0852 6157 1664

Tahun 2006, Warna Silver,Matic,Harga Rp.115 Jt/ Nego. Hub : 0823 6201 8798

Thn'92, Wrn Hitam Matic, Bill Up, Tape, AC, Spion Elektrik,Power Penom Stir Momo, Original, Ban CD,Velg Racing, Hrga NEGO. Hub: 0853 7387 3458

Thn 2010, KM Rendah,Jarang Pakai, Mulus, Dan Terawat, AC+TAPE,Plat BK Medan Asli. Hub : RIZAL 0823 6153 9995 (Maaf TP)

OverKreditKembaliDP, Matic, Thn' 2006, Wrn Silver,Mulus,BKMedan, SudahBayar13xsisa 23xangs. 2,9jt/bln,MobilOriginal, AsuransiAll Risk.HrgaNEGO.Hub:061-76336170

Thn 2007,Wrn Silver Met Tangan Pertama,Harga Rp 120 Jt/ NEGO,Kondisi Bagus.Hub : 0853 7259 2722 / 0877 6604 0376

Thn'96, Wrn Hijau Met,Mobil Mulus,Bodi Kaleng,Pemilik Lgsg Hrga Rp 62jt.Alamat Sei Siguti No.16,Mdn. Hub: 0813 9688 818

Type G, Thn '09, Wrna Biru Tua, AT, Kondisi Mulus, Hrga 630JT/ NEGO, Hub 061- 7777 9199

TOYOTA STARLET KAPSUL

TOYOTA AVANZA

TOYOTAALTIS

TOYOTAKIJANGKRISTA

TOYOTAKIJANGRANGGA

TOYOTACOROLLATWIN CAM

TOYOTA COROLLA

TOYOTA AVANZA Type S

2011 - 05 / Sudah Ada Model Box Aluminium, Kondisi Siap Pakai, Harga Nego, Hub 0852 1345 8008

TYPE G, Wrna Hitam, Pjk Pnjg, Kondisi Mulus, KM ±35rb, AC,CL,RT,PW,PS, Hrga 152Jt/ Nego Hub 0852 7776 3285

Thn’02,SilverMet,BKAsliMdn, Manual,VR,Full Sound,Hrg135JtNEGO. Hub:JLSYAILENDRA N034, Hp:082370271616.(PEMILIKLGSG)

Diesel, Wrna Hitam Met, Thn ’03, Milik Pribadi, Hrga 165Jt, Hub 0815 3313 9191 / 0819 3421 9191

Thn'97,W.Merah Maroon, Body Mls,Sgt Terawat, PS,PW,DB,AC Dingin, CL,Jok Kulit, TV,DVD,USB Player,Mesin Sht, Ban 90%,Plat B,Bisa Bantu Mutasi. Hub : 0853 7365 2819 / 0821 1164 3852

Thn'1991, Wrn Abu-Abu Tua,BK Pajak Panjang,BU. Hub:081361138268

ALL NEW TWINCAM efi 1,8, Thn 2001, Wrn Hijau Lumut,AC/TAPE,Kondisi Bagus Sekali, Tidak Kecewa,Berminat Hub : 0812 8890 0127.

Thn'2008,Wrn Silver Met,Manual, Kondisi OK,Hrga NEGO. Hub: 7504 7777

TOYOTAFORTUNER TYPE G

TOYOTAKIJANGCOMANDOLONG

TOYOTA FORTUNER

TOYOTA HARDTOP

TOYOTACOROLLAALL NEW

TOYOTACAMRY

TOYOTA STARLET

TOYOTA COROLLA

TOYOTAYARIS

Diesel, MT, Thn ’08, Wrna Hitam, Ban Cangkul, Kondisi Sehat, Pjk Pjng, Hrga Nego,Hub08116002547

Thn'89 Rombak 93, Biru Met,AC Double Blower,Mesin Sehat,Tape, Velg,Ban Baru,Cantik,Siap Pakai, Puas. Hub : 0813 6104 5505

TypeG, WarnaPutih, Diesel,Manual,Tahun 2011Akhir, PakaiSendiri, Lengkap,Harga NEGO. Hub:081370099251

Thn'83,Merah,Tape,AC,BanBaru,Velg 31,Pjk Panjang,Kondisi Bagus,Siap Pakai, Hub:Jl SETIAJADI NO 21 KARAKATAU.

Thn'96, Wrna Beige,BatreBaru,Masih Orisinil, Mulus Dan Terawat, Hrga 70 jt. Hub:RISDIANTOHp.08126040764

2.4G,MT,WrnaGold,Thn'04,1Tangan,BK MedanAsli,KondisiMulus,Terawat,Hrga 160JT/NEGOHub081362266800

Thn'88,WrnaMerahMaron,Interior-ExteriorOriginal, AC,DVD,MP3,TV,PW,CL,RemoteHrga38JT/Nego Tipis,Hub.082370060019MaafTP(PeminatSerius)

thn'78,original, AC, CD, Pajak panjang, merah met, sangat mulus,mesin terawat. hub: 0819 34200 299/ 0819 6079 765

Type S, AT, Wrna Biru, Thn '06, Kondisi Mobil Rapi dan Sehat, Hrga 110JT Cash & Kredit, Hub 0811 602 595

TOYOTATWINCAM Wrna Biru, Tahun '88. Kondisi Mulus, Radio Tape, Velg Racing. No. Pol. D 1875 CJ. Hrga 40Jt/ Nego. Hub 0813 1933 1777

Thn'83,Asli,Tangan Ke Dua Dari Baru, Wrn Biru,Ban 35 Mudzila, Velg, Challenger,AC Dingin, Tape,PS.Hub : 0813 6217 0000 / 0852 6477 0000

Thn’95,SilverLengkap,AC,Audio,BPKB 1namadaribaru,JokMasihBawaanSmua DariBaru,Terawat,BKDuaAngkaAsli Mdn,MulusSiapPkai.Hub:081260783800

TOYOTADYNA

HARTOP DIESEL

TOYOTA LANDCRUISER. PRADO TX

TOYOTAFORTUNER

TOYOTAKIJANGLGX

HARTOP

TOYOTAHILUX

AVANZA THN’2004

TOYOTAINNOVATYPE G

Thn’2009,wrna hitam,bensin. hub:0812 6082 2364

Tahun2013,WarnaHitam, TanganPertama, Diesel, Matic,VNTTurbo, HargaRp375Jt/ NEGO. Hub:085260140150/081370404000.

Thn ’03, Wrna Kuning Silver Met, Bensin, 1.8 cc, Pajak Masih Panjang Bulan Feb 2014, Hrga Rp.137 Jt. Hub : 0813 1488 8573

Thn'82,DIESEL ASLI,V COBRA, Ban Savero 33 Extrem,AC Dingin,Pajak Panjang, Siap Pakai. Hub : 0856 6533 700

Diesel,Thn’00, Wrna Hijau, Met,Double Cabin, Double Gerdang,AC,Tape Aktif, Turbo,Mesin Sehat,Hrga 145 Jt/Nego. Hub: 0813 7560 0037

Wrna Hijau Met,M/T, Jok Kulit,AC Dingin,Mulus, Harga Rp 110jt NEGO. Hub: 0812 6060 3946

Bensin,Thn'2006, Wrna Hitam,Kondisi Mulus 99%,Dijual Rp.145 Jt/Nego. Hub : 085362856868

FORD EVEREST

TOYOTAVIOS

TOYOTAFORTUNER2.7GMatic

Toyota Vios Limo

TOYOTAAVANZAVELOZ

TOYOTAAVANZA

TOYOTA INNOVA

KIJANG KAPSUL LGX

Thn’2006,W.Silver Met, Bisa Bantu Kredit, Hub: 0812 7340 0539 / 0819 642 007

thn '05, MT, Wrna Hitam, Mulus, Velg Standard Jazz, PW, CL, Parking Sensor, Angel Eyes HID, CD Double Din, Hub 0812 6210 0683/ 0812 6480 9007, Hrga 85Jt/Nego

KIJANG KAPSUL LX 1.8

Thn’2004,Wrna Gold Silver, Kondisi Mulus,1 Tangan,Hrga Rp 145jt / NEGO Hub: 0812 6051 1145

Thn’08Matic,WrnHitam, KM50.xxx,a/nProf.Dr Barus,Jl.TriDarmaNo.26,KampusUSU,Hrg Rp145jt/NEGO Hub:08126530639

Thn’2012, A/T,Wrn Silver,Hrg Rp 174jt, A/N Sendiri. Hub: 0812 605 4080

Thn'2011, Abu2/Hitam Metalik,Masih Satu Tangan, Harga Rp. 136 Juta/Bisa Nego Hub : 081376768696 / 081397655488

Bensin Thn'2002, Wrn Merah Met,Mulus,Mobil Ori,1 Tgn, BK Medan,Hrga Rp 85jt / NEGOHub: 0812 642 4995

Type E 2.0, Wrna Hitam Metalic, Tahun 2005,Bensin. Contact person : Arif Hp.0822 7681 7007

Tahun 2004. Wrna Black Mikha. Di Pakai Sendiri. Minat hub. 081370099251 atau 085275890107

TOYOTAINNOVAG

TOYOTACORONA2000

TOYOTA GRAND EXTRA

Matic, Diesel, Thn'09,GreyMet,BKMdnAsli Pilihan, 1TgnDriBru,90%Ori,CatSprtiBru, A/nSendiri,Lkp,AssAllRisk,Khusus PemakaiYgSerius,Hub:085260443696

Tahun 1980 Kondisi Baik,Pajak Baru, Hrga Rp 16 juta / NEGO. Contact 0813 9772 6006 Alamat kabanjahe

Thn'1995 Wrn Merah Maroon, Originil, AC, Tape,TV, Harga Rp 67jt / NEGO. Hub: 0853 7269 8079

TOYOTASUPER KIJANG G LONG Thn'1993,Wrna Abu-abu Gelap, PS, CL, AC, Tape, Velg Racing, Harga Rp 60jt / NEGO. Hub: 0813 9718 9358

TOYOTA CORONA ABSOLUTE 2.0 Tahun1994,WrnSilver,Pribadi,PajakPanjang, PW,PS,CL,Alarm,ACdingin,BR,JokAsli. Buka hargaRp.50jtbisanego.Hub.081260511518

KIJANG INNOVA Thn'2011, Wrna Hitam,BBM Bensin, Tangan Pertama, Plat BK, Original, Dan KM Hanya 50rb Hub: 0812 6349 222


BURSA MOBIL ANDALAS DIJUAL MAZDA CX-9,Tahun 2010, MAZDA RX-8,Thn'2004,Wrna Silver, Warna Silver Metalik,Kondisi Mulus V.20,Body Kit,Harga Nego. Hub : 0813 7532 4139 Seperti Baru, Harga Rp.490 Jt. Hub : 0813 6230 1111

Senin, 1 September 2014|Hal.19 DIJUAL MAZDA MR 90,Thn'1996, DIJUAL MAZDA CX-9,Wrna Hitam Original,TV Sound,Velg Racing,Mobil Thn’09, Kondisi Mulus. Simpanan, Nama Pemilik Langsung. Hub: 0819 2011 668 Hub : 0813 9630 0798 061 777 88882

MAZDA 2 HB,Thn 2011,Wrn MAZDA CX-7,Bensin,Tahun 2009, Putih,Type R, A/T,STNK & Asuransi Warna Hitam. Masih 1 Thn,KM 18 Rb, Rawatan Dealer,Body Mulus. Hub :( FLEXI ) Hub : 0811 640 818 061 - 7711 3405

MAZDA CX-9 A/T, thn pemakaian 2011,jok kulit,Sunroof, Full Electric, Cat Original,Mulus, mobil jarang pakai km hnya 6 rban, hrg: 660 jt,hub: 0877 6843 1340 OPEL VECTRA 2.0 i (SEDAN), Thn’96, Wrn Nova Black Met,Kondisi Mulus, BK Tunggal,Tgn Pertama,EX Dokter, Hrg:35 Jt.Hub: 0813 7069 3888

Bak Mobil

Dijual 1 Buah BAK KAYU, Untuk Truk Roda 6,Cocok Untk Cold Diesel, Toyota Dina,Isuzu ELF. Minat Hub: 0812 646 7700

CHEVROLET AVEO 2005, W. Hitam, AC, PW, PS,CL,Jok Kulit, Audio, Original, Siap Pakai,Pajak Panjang, TP/ Pembeli Langsung Dan Serius, Hub : 0852 6272 3332 / 0823 6747 5660

CHEVROLET AVEO Tahun 2004,Pakai Tahun 2005, Dari Baru, Warna Silver, Original, Mulus,Harga Rp 85Jt. Hub : 0812 6472 0725.

Dijual CAPTIVA Diesel,A/T (Matic),Thn 2008, Pemakaian 2009,Silver,Ban Baru 4 Buah,Kondisi Terawat, Service Rutin di Bengkel Resmi,Acc AWD,Balik Dp Rp100Jt, Sisa Angsuran 26x4.933.000 (Bln,Asuransi All Risk). Hub:0878 6800 4379 / 0813 7554 2272

Dijual MATRA (CHEVROLET) Thn'85, Wrn Biru Met,Hrg Rp 25jt / NEGO. Hub: 0852 7600 0760 / 0812 6575 3213

DIJUAL OPEL BLAZER Thn'96,Tangan pertama. Hub : (061) 77151901

DIJUAL Cepat HONDA CRV 2.0 A/ T,Thn'2008, Wrna Hitam,Kondisi Bagus Sekali . Hub : 0823 9188 8891

HONDA ODDYSSEY Thn 2003, Wrn Purple, Absolute, Sunroof,BK Mdn Asli, AC, TAPE,PW, CL, Alarm, TV, Sound.Hrg :145 Jt / NEGO. Hub : 0853 6053 0016.

DIJUAL CEPAT 1 Unit HONDA ALL NEW CRV,Thn 2012,(Wajah Baru),cc 2400,A/T, Wrn Hitam (TP). Hub : 061 7785 2398 / 0853 7387 3531.

HONDA ACCORD Thn DIJUAL CEPAT HONDA NEW CIVIC DIJUAL HONDA JAZZ DIJUAL Mobil HONDA JAZZ, 2000,kmbli DP 30jt, Per bulan Fdi,Tahun 2008, Bln 11,Warna Hitam Thn'2004, IDSi,Thn’05, 2,2jt,Asuransi all risk 1-thn, Metic,BPKB 1 Nama,BK Asli Medan, Wrna Gold,BK Cantik . Wrna Silver Stone,A/T. Hid dan Velg racing.Hub: 0813 Hub : 0852 6120 0789. Hub : 081 1602 9446 (TP). 7522 2975 Hub : 0878 6878 4333

HONDA FERIO Thn'2000,Wrn Abu" HONDA CRV,Tahun 2001,Matic, Met, RT,AC,PS,PW,CL,Compressor Warna Hitam,Satu Tangan Dari Baru. AC Baru, Batt Baru,VR 16",Ban Hub : 0812 6522 232 Baru,Jok Kulit, Pajak Hidup. Hub: 0811 618 4840

HONDAJAZZ RS,Tahun 2009, Warna Silver Stone, Mobil Mulus Luar Dalam. Hub : 0852 6156 9003.

HONDA CITY I-DSI,Tahun 2004, Warna Biru Muda, Harga NEGO. Hub : 0812 6516 737.

BU.HONDA ALL NEW CRV,Thn 2007,Wrn Hitam, Matik,Pajak Panjang. Hub : 0821 6580 9669 - 061 6995 5145.

DIJUAL HONDA CRV,Wrn HONDACIVIC ES VTi,Thn 2001,Wrna Silver, Manual,KM Rendah, Biru Metalik, AC,TAPE,TV Subwoofer, Tangan Pertama. Velg 17 "Racing,Ban Radial, Kondisi Hub : 0821 6523 2319. Mulus,Plat BK Asli Medan,NO Pilihan. Hub : 0853 7308 1333.

HONDA ALL NEW JAZZ RS, M/ HONDA CRV Tahun'2003, Matic, T,Tahun 2010, Wrn Silver Metalik, Plat Warna Hitam Metalik. Mobil BK Asli. Bagus. Hub: 0813 6156 2047 Hub: 0813 7710 3838

DICARI “CHEVROLET BLAZER Type XR, Tahun 2004/2005. Hub: 0856 633 9020

HONDA CIELO'94,Biru Met, Mulus, Lengkap, Harga Rp 48 Jt/NEGO. Hub : 0853 7322 1987.

HONDA CITY TYPE-Z, Thn '09, Wrna Biru, Kondisi Mulus Terawat, Hrga Nego, Hub 0821 6324 9899

HONDA JAZZ Type IDSi, Thn' 2008,A/T,Wrna Silver, Mobil Mulus,Harga Rp.125 Jt/Nego. Hub : 0821 6747 2625

Dijual HONDA ODYSSE Tahun'2003, Wrna Silver Stone,Matic OK, Siap Pakai,Ori Luar Dalam. Hub: 0812 6422 7771

Dijual Cepat,HONDA JAZZ,Thn 2004, Matic,Warna Hitam Met,Kondisi Cantik, Siap Pakai,AC Dingin,Pajak Panjang, Harga Rp 98 Jt / NEGO. Hub : 0813 7035 0770.

HONDA CRV,Thn'2002,Wrna Hitam,Siap Pakai, BK Medan Asli,Harga Rp.115 Jt/Nego. Hub : 0812 6081 1743

Dijual HONDA JAZZ Thn' 2006,Wrn Hitam, Tangan Pertama, Mulus,Hrg Rp 130jt. TP Hub: 0812 659 4757 / 0878 6810 6772

Dijual HONDA ODYYSEY, Tahun'2005, Warna Silver,Lengkap. Hub: 0822 7227 1991

HONDA ALL New ACCORD, Thn'08,VTIL, Wrna Abu-Abu Tua Metalik,Hrga Rp.295 Jt/Nego, BK Mdn Asli,Mobil Sangat Terawat. Hub : 0853 7065 8888

HONDA CRV Tahun 2003,Warna HONDA ALL NEW CITY Thn'08/ Hitam,Manual, Pajak Oktober,Siap 09, Reclining Matic,Wrn Silver, Pakai,Harga NEGO. Kondisi Dijamin Bagus. Hub : 0813 7509 9462. Hub: 061-7701 2634

Dijual HONDA CRV Thn' 2004,Manual, Wrn Hitam,Body Kaleng2 Semua,Velg Racing, Sound,Pajak Sampai Bulan 10,Rp 134jt / NEGO. Hub: 0823 6520 0333

HONDA ACCORD MAESTRO 93/94, W.Hitam, AC, TV, DVD, Power, CL, VR 18, Import, Krum, Hrg 52 jt / NEGO. Jl.Pancing Komp.IAIN SU No.9 Hub : 0857 6160 0719

HONDAACCORD 2.4 VTIS, Thn'04, Black, Asuransi All Risk,Ban Baru,Sound System, Vkool, Mobil Terawat,( NEGO Di Tempat) Hub : 0853 6263 5679

Dijual HONDA ACCORD Thn' 2008, Wrn Hitam,Pajak Panjang, Mobil Simpanan, KM Masih Sedikit, Hub: 0852 7097 2200

DIJUAL HONDA CITY, Thn' HONDA FREED,Thn'2009,Wrna 2004,Wrna Hitam, Abu-Abu Metalik, Mulus,BK Medan. A/T,Lengkap,Mulus,Hrga Rp.200 Hub : 0813 9690 0058 Jt/(Nego). Hub : 0823 9090 0969 DIJUAL Mobil HONDA FREED PSD, Wrna Hitam Mutiara, Pajak Panjang, Mobil Mulus, Harga Rp.170 Jt/Nego. Hub : 0811 613 0293 (TP).

DIJUAL HONDA CRV,Thn'2011,KM 32.xxx,BK Pilihan, Sudah Nano Corting,Harga Rp. 300 Jt/Nego, (TP). Hub : Bpk.TRISNO 0852 6118 6613 Ibu.ANGGRA 0823 6271 4177

2 UNIT HONDA CRV,Wrn Hitam Dan HONDA NEW CITY thn'07, W. Silver, 2,0A/T,CKD,Thn 2009,Kondisi Hitam, mulus, ass all risk, Siap Pakai. Peminat Serius. Hub : 0812 Hub : 0852 6143 4099. 6364 6363***

HONDA CIVIC VERIO ,MT, Thn ’00, Wrna Abu-Abu Met, Original, Mulus, Hrga 106Jt, Hub 0812 644 39555

HONDA ACCORD VTIL Thn’2000, Wrn Silver,Terawat Baik,Pajak Sept’14, Hrga Rp 97jt / NEGO. Hub: 0812 609 1146

HONDA NEW CRV 2.0cc, thn '09 A/T, 1 tanggan dari baru, warna silver stone, asli medan (pilihan & STNK panjang), jok kulit, KM 20.xxx. Hub : 7742 4358***

HONDA JAZZ, Thn '06 Matic, Vtec, Wrna Silver Stone, Mulus Kaleng, Jok Kulit, Bk Pnjg. Hrg: Rp 130jt/nego BU, KM 50xxx. Hub: 0852 7702 3188 / (061) 7770 6507

HONDA BRIO Thn'2012, 135cc, Wrn Hijau,Tangan Pertama, Kondisi Baik, Hub: 0852 7629 3213 / 0821 6475 3192

Dijual HONDA CITY Type R, Thn'1997,Wrna Merah, Manual,AC Dingin,Radio,CD,Mulus Terawat, Kond.Siap Pakai,Harga DAMAI. Hub: 0815 9678 783 / 0819 870 658

HONDA ACCORD PRESTIGE, Thn'86,W. Merah Maroon,Ban Baru, Pajak Full 1 Thn,AC Dingin Hrg 28jt/ Nego.Siap Pakai. Hub: 061-69676667 / 082367212012

DIJUAL Mobil HONDA CRV All New,2000cc,Thn'2011, Manual,Milik Sendiri,Mulus,KM Rendah, Asuransi,STNK Mei. Hub : 0857 6114 4919

DIJUAL HONDA CITY Type Z,Thn’2003, Wrna Silver, Mulus,Siap Pakai,Hrga Rp.95 Jt/ Nego, Springville No.15 Johor.. Hub : 0856 6100 085

HONDA FREED Type PSD, Paling Lengkap, Thn’11,Wrn Merah Mutiara, Jok Kulit,Roof TV Merk Honda,Mobil Perfect. Hub : 0812 602 4329

DIJUAL HONDA CITY VTECH,Thn 2005, Autometic, Wrna Silver,BPKB 1 Nama, VR 17",Pajak Full 1 Tahun. Hub: 0852 6102 0402 / 0852 7680 0459

DIJUAL HONDA CIVIC FERIO HONDA JAZZ,Thn 2004,Wrna Tahun 1996, A/T Full Type-R Hitam, Modification,Exterior Dan Interior AT/IDSi,Double Transmisi. Dijamin Puas, Peminat. Hub : 0821 Hub : 0812 6029 367 6100 1007,(Tanpa Perantara).

SUZUKI SWIFT ST M/T,Thn 2008,Wrn Hitam, Mulus,Interior Mewah,Harga Rp 110 Jt. Hub : 0812 6036 8620 / 0853 7085 0808.

SUZUKI X-OVER Tahun Dijual SUZUKI BALENO Thn'2001, 2007,Wrna Hitam, Lengkap, Warna Gold,Kondisi Baik. Hub: 0812 8221 6159 Original, Hrga Rp 120jt / NEGO. Hub: 0812 650 0875

SUZUKI KATANA GX, Thn'97, Ungu Tua, Mulus, CD, Soundsystem, TV, Lengkap,Hrg Rp 55Jt/NEGO. HUB : 0853 7322 1987.

DIJUAL SUZUKI ERTIGA Type GL, Tahun 2012,Warna Silver,Harga Rp.152 Jt/Nego. Hub : 0811 634 565

SUZUKI APV ARENA Type GX, Tahun 2011, Warna Hitam, Sangat Mulus, Harga NEGO. Hub: 0853 6017 1058/ 0853 5955 9942

DIJUAL SUZUKI FUTURA 1.5 BOX Aluminium, Tahun 2004, Harga Rp.51 Jt/Nego. Hub : 0852 9737 6929

Dijual Mobil SEDAN SUZUKI BALENO, Thn 2000,Wrn Hitam, Kondisi Original, Lengkap & Mulus,BK Medan,Harga Rp 67Jt. Hub : 0813 6163 1556.

NEW BALENO,Thn 2000,Wrna Merah Maroon, Tangan Pertama, Mobil Terawat,Mesin Kering, TV LCD (Komplit),BK Medan,KF Ordpto,Hrg Rp 73 Jt/NEGO. Hub : 0812 6058 9908 ( TP )

SUZUKI X-OVER,Tahun 2008,Wrn Hitam,Km 48rb, Ass All Risk, Manual,Original,Tinggal Pake,Mulus, Rp 130 Jt/NEGO. Hub : 0823 6290 3052.

SUZUKI KARIMUN ESTILO, Thn'2007, Wrn Merah Met, AC, BK Mdn,1 Tgn, Polis Asuransi, Body Mulus,Hrg Rp 85jt/ NEGO Hub: 0896 6030 6690

Dijual SUZUKI APV GX Thn' 2009, SUZUKI PU FUTURA thn'06, wrn SUZUKI KATANA,Thn'06, W. hitam pajak bln 07. hrg 68jt Silver, Atas Nama Sendiri, Kondisi Warna Hitam,Hrga NEGO. Hub: 0853 6000 6750 / 0812 8059 NEGO.hub: 0823 6657 1333 Bagus,Harga Rp 70jt / NEGO. 6210 Hub: 0853 5879 1267

SUZUKI JIMNY,Thn’84,Wrna Abu-Abu,Ban Extreem,Siap pakai. Hub : 0812 6504 588

SUZUKI GRAND VITARA JLX, SUZUKI CARRY Pick Up, Thn'07,Wrna Silver, 2000cc,Kondisi Tahun'2011,Warna Hitam. Mesin Bgs,KM Baru 75000an,Asli Ban Minat Hub: 0813 9625 7729 Baru, Asuransi All Risk,Masih 11 Bln,Ex.Dokter,Hrga 163 Jt/Nego. Hub : 0812 9080 497 /No SMS (TP).

SUZUKI KARIMUN GX, Thn' 2005, DIJUAL SUZUKI BALENO,Thn Wrna Silver, BK Medan, PS, PW, 2002/2003, Warna Biru,BK Medan, Lengkap, Harga Rp 88 Jt/NEGO CL,Sound System, Alarm Dikit.Hub : 0813 7086 8881 Parkir,Hrga Rp.75 Jt/Nego. Hub : 0852 7025 0408

SUZUKI KATANA’93,Mulus Kaleng, AC Dingin,Ban Baru, Jok Kulit,BK Cantik,Pjk Panjang,Rem Vacum, CDi,Mesin Kering,Spedometer Hdp, Posisi Asahan.Hrg : 48Jt/NEGO. Hub :0812 625 77 688.

DIJUAL SUZUKI KARIMUN GX,Thn'2000, Wrna Silver Met,PS,PW,Mulus,CD. Hub : 0813 9656 4299

SUZUKI CARRY BOX,Thn OVER KREDIT SUZUKI 2009,Warna Hitam, Jualan Buka GRAND VITARA, Matic,1 Tiga Pintu,Mulus. Tgn,Wrna Hitam Met,Balik DP 60 Hub : 0812 6597 627. Jt Sisa 25 Bln Lagi. Hub : 0813 2289 7222

SUZUKI KATANA, Thn 2001, Warna Putih, Tangan Pertama, Harga Rp. 54 jt, Mesin, AC, Body Original, Jok Ambal Baru, Hub: 0812 606 1411

Dijual SUZUKI CAARY PU 1.5 Dijual SUZUKI CARRY Pick injection,Thn 2011, Up,Thn 2013,Wrn Hitam, BK Wrna Hitam,Kondisi Mulus. Medan,Bak Cargo,Kondisi Hub : 081 381 812 175. Sehat,Mobil Mulus & Siap

SUZUKI CARRY REAL VAN, Thn'2002, Warna Hijau Tua Met,Kondisi Mulus, Siap Pakai. Hub: 0812 6401 468

Over Kredit SUZUKI APV PICK UP MEGA CARRY, Thn'2013,Wrn Hitam,AC, Mesin Original,Tangan Pertama, Balik DP 25jt,sisa 35 x Rp2.676.000, Hub : 0852 9665 0373 / 0878 9193 4779

SUZUKI AERIO Tahun;2003, Warna Hitam,Masih Original, Jarang Pakai,Harga NEGO. Hub: ALFIAN : 0812 6353 4951 IDE : 0852 6566 6665

DIJUAL SUZUKI GRAND SUZUKI KARIMUN Tahun'2000 VITARA Manual, Thn 2009, Warna Hijau, Medan,Hrga Rp 50 jt. Hub: 0852 7522 9546 Wrna Silver,BK Medan, Tangan 1.Hub : 0813 6137 7746

DIJUAL SUZUKI PU FUTURA, Thn’07, Warna Hitam,BK Asli Medan, Siap Pakai, Harga : 68 jt ( NEGO ) Hub : 0812 8758 3543.

ESCUDO NOMADE Tahun 2000, Wrn Silver,Mulus,Radio,CD,TV,a/n Sendiri, harga : Rp 93 Jt / NEGO,Bisa Bantu Kredit, Hub : 0813 9611 3386.

DIJUAL SUZUKI CARRY PICK UP,Bak Cargo, Warna Hitam, Thn'2011. Hub : 0852 2727 6060. Komplek SBC Sunggal

OVER KREDIT SUZUKI Ertiga,Type GL,Manual, Warna Putih,Tahun 2013,Balik Dp Rp 47 Jt,Sisa Angsuran Rp 39 x 4.070.000.Hub : 0822 7239 0018.

Over Kredit SUZUKI AERIO, Thn 2003, Wrn Coklat Muda,BK Mdn,Audio Mewah, Msih Orisinal,Udah Bayar 10 Bln,Sisa 25 Bln, Balik Dp 30Jt,Blanan Rp 26. 000. 000 (Trmasuk BBN). (BU) Hub : 0813 7542 8222.

DIJUAL SUZUKI FUTURA BOX, Thn 2004, Wrn Biru,Box Aluminium, Harga Rp 61 Jt/ NEGO, ( Bisa Bantu Kredit ) Hub : 0852 9737 6929.

Dijual SUZUKI ESCUDO Thn'94, 1300cc, Wrn Merah Met, AC, Tape, PS,PW,CL,Alarm, Hrg Rp 80jt / NEGO.(BU) Jl.Letd.Sujono, Gg. Sukses No.8 Hub: 0821 6850 4162.

SUZUKI KARIMUN Thn 2000,Wrn Silver, BK Medan Asli,Sangat Mulus Luar Dalam Orizinal, Mesin Halus,KM Rendah. Hub : 0852 7081 9862.

JUAL Cepat SUZUKI KATANA Thn’89,Pemakaian 90. Model Offroad Ban GT Cangkol 99%,Full Audio, DVD,AC, Cental Lux, Mp3, Siap Pakai DimedanApapun,Harga 35 Jt(TP). Hub : 0813 7580 2216.

DIJUAL Cepat SUZUKI XOVER, Thn’2011, Wrna Hitam, Kondisi Bagus,Komplit,Siap pakai,Jok Kulit, Ex. Wanita, Manual,Hrga Rp.160 Jt/Nego. Hub : 0852 3397 1800

DIJUAL SUZUKI X-4,Tahun 2007,Buil Up (Air Bag), Wrn Aqua Blue,Mulus,Siap pakai, harga Rp 125 Jt / NEGO. Hub : 0852 2070 2428 (KHUSUS PEMAKAI)

OVER KREDIT SUZUKI KARIMUN ESTELO,Thn 2007 VXI, Wrn Kuning,Bk Mdn,Udah Bayar 10 Bln,Sisa 25 Bln,Balik Dp 25 Jt,Bulanan 2.540.000. Hub : 0813 9740 0273.

SUZUKI BALENO,Thn'01,Wrn Merah, Mulus,Engine Start,Lampu Hid,Camera, Interior Desain,Velg Racing&Venom,Harga NEGO. Hub : 0812 6484 5748.

SUZUKI ESCUDO 1600cc, Thn'2004, Wrna Hitam Metalik, Pjk Baru Diperpanjang, Mobil Sehat,Hrga Rp.95 Jt/Nego. Hub : 0813 6233 0005

SUZUKI CARRY Type ST100, Thn'1995, Wrna Merah, Mulus, Harga Rp.19 Jt/Nego, Hub : JL.SEI GLUGUR RIMBUN. Hp.0812 6566 540

SUZUKI AERIO M/T,Thn" 2004, Wrna Silver,BK Mdn, 1 Tangan,AC Dingin,KM Kecil, Jarang Pakai, Mulus, Terawat, Serius Hub : 0852 7569 8717 / 9157 5442

ISUZU PANTHER LM Thn'2009 Warna Biru, a/n CV. Harga Rp 115 jt. Hub: 0813 9651 6311

DIJUAL 1 Unit ISUZU BISON, Thn'92, Harga Rp.33 Jt. Hub : 0813 6280 4260 / 7766 4676

Dijual ISUZU PANTHER HIGRADE,Thn'96, Cantik, Kaleng, AC Dingin,Nama Sendiri,Hrg Rp 66,5 Jt. BU.Hub : 061-910 31099

ISUZU PANTHER Type Hi GRADE Mini Bus, Thn'2001,Wrna AbuAbu,Diesel,1 Tangan, Mulus, BK. Hub : 0811 653 732

ISUZU PANTHER New Royal,Thn 2000, Wrn Biru, Double Blower,Siap Pakai, Harga Rp 82 Jt / Damai. Hub : 0813 7044 3366.

Pakai.Hub : 0813 7521 4565.

DIJUAL SUZUKI KATANA Tahun 2004, W.Biru Met,Kond.Terawat & Jarang Pakai, Ban Besar 90%,AC Dingin,VR,Tape,DVD,JVC, Pajak Feb 2014,Hrga NEGO. Hub: 0812 6267 8895 (NO AGEN)

DIJUAL SUZUKI GRAND VITARA SUZUKI KATANA Tahun'1995, AUTOMATIC, Thn’07,Wrn Hitam Warna Hitam,Jual Cepat. Metalic,BK Medan,Satu Tangan, Hrg : Hub: 0812 6408 6690 170 jt / NEGO. Hub : 0812 6055 813.

Over kredit SUZUKI ESCUDO Nomade, Thn' 2000, warna hijau, tangan pertama dari baru, body kaleng, cat original, balik DP 27,5 jt, angsuran Rp. 2,6 jt/ bulan, (Pemilik Langsung). Hub : 0853 5888 8077 OVER KREDIT SUZUKI CARRY pick SUZUKI JIMNY,Thn 1983,Atap SUZUKI APV GL,Thn 2011,Wrn SUZUKI APV,Thn'2004,Wrna up, Hitam,Thn Pngambilan 2012,1 Rata Asli,PS,CL,PW,AC,Sound Silver Met, BK Asli Medan,Jok Coklat Metalik, AC Double Tgan dr Baru,Thn Pmbuatan Mbil 2011 System,Ban Komodo 31 Baru. Kulit,Ban 4 Baru,Mobil Tinggal Blower,Harga Rp.85 Jt/Nego. Akhir, Bnus Tralis Besi,Alarm& C-Lock, Mobil Cantik Dan Rapi. Pakai, Dijamin Tidak Kecewa. Hub : 0852 6373 0222 Sisa Kredit Tgl 9Bln x Rp3.120.000,Blik Hub : 0813 6145 4646. Hub : 0852 7024 5699 Uang Rp 55Jt/NEGO.Hub:0821 6150 SUZUKI GRAND ESCUDO XL7, 2500cc, Thn'2005,Wrna Hitam,Tempat Duduk 3 Baris, Automatic. Hub : 0853 6200 8000

6739,Tdk Mlyni SMS.

DIJUAL HONDA CITY 1.5 A/ T,Tahun 2004, Warna Hitam Metalik,BK Medan. Hub : 0813 9608 9466.

DIJUAL SUZUKI FUTURA BOX Dijual SUZUKI JIMNY’83,Atap Rata Aluminium, (Asli),4x4, Warna Biru, BK Medan, AC, Harga Rp.61 Jt/Nego. Audio, CL,PW,PS, CDi,Rem Cavum, Hub : 0852 9737 6929 Velg Avantec,Ban Comodo 31,Siap Pakai. Hub : 0852 6299 8890.

DIJUAL SUZUKI SWIFT ST,AT,Thn 2008, Warna Hitam Keunguan,KM 60 rban,Mulus, Original,Harga Rp 118 Jt. Hub : 0823 6433 3388.

SUZUKI KATANA GX'02'03, Putih, Hrg Rp 52 Jt Hub : 0852 6185 2989.

SUZUKI GRAND ESCUDO / XL- SUZUKI GRAND VITARA JLX, SUZUKI VITARA JLX, Type G, 7, Thn'2005,Wrna Hitam,Tgn 1 Thn'2008, Wrna Hitam Met, Matic, Thn 2007, W. silver, Dari Baru, Masih Standart,Hrga Matic, BK Mdn,Mulus. Hub : 0823 6857 5015 Istimewa, Tangan Pertama. Hub Rp 120jt / NEGO. : 0821 6199 9108*** Hub: 0812 6941 0880. TP.

Dijual SUZUKI GRAND VITARA Thn'07, JLX Type Lengkap, 2.0,M/ T,Wrn Hitam, 5 Ban Baru,BK Mdn,Dijual CEPAT..!!! Hub: 0852 7779 9281

SUZUKI CARRY FUTURA PICK UP 1,5,Tahun 2002, Warna Hijau, Kondisi Siap Pakai,Bk Asli Medan, Harga NEGO / ( TP ). Hub : 0852 9674 4569.

DIJUAL SUZUKI SPLASH, Thn'2011,Wrna Silver, Jok / Lantai Kulit,Jarang Pakai,Mulus Sekali, KM Masih Rendah,BK Mdn Asli. Hub : 0812 6914 4935

Dijual ISUZU PANTHER Pick Up,Thn 2009,Wrn Hitam, BK Medan,Ada AC Dingin,TAPE Pajak Bln 8 2014, Body Kaleng" Belum Pernah Cat,Masih Orisinil, Bak Belakang Kargo,Mesin Sehat,Hrg Rp 105 Jt/NEGO. Hub : 0812 6328 0528

Dijual Cpt Mau Pindah,BUS ISUZU ISUZU BISON, 4 Roda , Thn'93 , Bak PANTHER, Thn'96,Wrn Hijau Besi , Ban Baru , Harga 30Jt . Met,Cat Mulus,VR,BAN Radial, Hub : (061) 76707099 AC,TAPE,Power Steering, Harga Rp 65 Jt/NEGO. Hub : 0852 9617 9966.

DIJUAL ISUZU PANTHER MIYABI, Thn'95/96, Lengkap, Mulus,Bagus,Hrga Rp.47 Jt/ Nego, BU.Hub : 0813 9779 5533 Jln.Bukit Barisan II Krakatau

PANTHER GRAND ROYAL Plus, Thn'96 Akhir, Wrn Biru Metalic, Mulus, AC Double Blower,DVD, Power P.Stering,P.Window,BK Mdn Asli,Hrg Rp 68 Jt. Hub : 0853 6216 6040.

ISUZU PANTHER, Thn' 2007, LM,Wrna Silver Metalik, BK Medan, Kondisi Mulus & Terawat. Hub : 0823 6649 7888

ISUZU PHANTER LS Thn' 2004, Wrn Biru Aqua, Double AC,Velg Racing,Siap Pakai, Kond.Baik & Mulus. Hub: 0853 6094 2050

DIJUAL ISUZU PANTHER MINI TRUCK ISUZU PS 120 HD,Thn BUS LDX, 2008, (6 Ban),Kondisi Terawat, Thn'1993,BK Medan. Tangan 1 Dari Baru, Hub : 0812 6383 889 Hub : 0813 9628 8110.

TROOPER 88 Diesel,Wrna Merah,5 Pintu, 4x4 Aktif, AC, CD, PS,PW,CL,VR,BR, Siap Pakai,Hrga Rp.58 Jt. Hub : 0812 6520 569

ISUZU PANTHER HI-SPORTY, Thn'96,Wrn Abu", Plat Asli Medan, Pajak Pjang Baru Urus Bln 7, AC Double Blower, CL,PW,Hrga Rp.69 Jt/Nego. Hub : 0812 6400 2600

TRUCK ISUZU PS 120 HD,Thn 2008, (6 Ban),Kondisi Terawat, Tangan 1 Dari Baru, Hub : 0813 9628 8110. PANTHER ROYAL’97,Hijau Met,Mesin Mulus Terawat, AC Dingin,Body Mulus & Velg Original,Mbl Pribadi, Tangan Kedua,Harga 63 Jt/NEGO. Hub : 0852 7949 2731.

DIJUAL Cepat PANTHER Pick Up,Tahun 2012, Warna Hitam, AC, BK Asli Medan,Satu Tangan Dari Baru, Mobil Orisinil Seperti Baru, Harga Rp 120 Jt/NEGO. Hub : 0812 654 8529. DIJUAL ISUZU PANTHER L.M Turbo,Thn'2011, Wrna Hitam,BK Asli,Harga Rp.155 Jt/Nego. Hub : 0811 61 1056

ISUZU PANTHER PICK UP,Thn'2004, Bak Standart,Wrn Hitam,Mobil Mulus, Hrga Rp 68jt / NEGO. BU Hub: 0813 7543 0728 / 0617035 0302 ISUZU PANTHER TOURING, Thn’2002,Wrna Abu-Abu Met, BK Medan Asli,Original,Harga Rp.135 Jt. Hub : 081 165 9548

ISUZU PANTHER Royale 2.5,Thn’1996, BK Mdn Asli, Body Sangat Cantik, Mesin Sangat Sehat. Hub : 0821 6388 8000

ISUZU BISON PICK UP,Tahun 1993, DijualPANTHERHI-GRADEThn' 1995, Wrn Biru Tua Met,BK Medan, BAK BESI,MULUS SEKALI. PW,PS,CL,DB, Siap Pakai, Hrg Rp64jt / HUB : 0821 6188 1888. NEGO. Almt, Komp. Bank Jl.Deposito No.6 Titipapan. Hub: 0852 9711 2344 / 0852 97812194

(MODEL Persis Panther Touring), CHEVROLET TAVERA, Thn 2002,Mobil Original, BK Mdn, Siap Pakai & Lengkap,Hrg Rp 75Jt/ NEGO. Peminat Serius Hub : 0852 6179 4731. ISUZU PANTHER,Tahun 2004, Warna Hitam, Kondisi Siap Pakai,BK Medan Asli,Harga NEGO. Hub : 0812 6078 4482

ISUZU PANTHER PICK UP, Thn'96,Ada AC,Power Steering, Hrga Rp.50 Jt/Nego,Hub : Jln.Wahidin Masuk Jl.Negara Garasi Bpk.NURAT Hp.0812 659 7627 ISUZU PANTHER LV 2.5, Thn' DIJUAL ISUZU PANTHER HI Warna Biru 2010,Wrna Hitam, AC Dingin,Body GRADE,Thn’95, Met,Kondisi Terawat,Mulus,BK Asli Mulus & Terawat,BK Asli Mdn, Mdn, AC Double,CL,Power Steering, Harga Rp 67Jt/NEGO. Hub : (061) Pemakai Langsung,Harga NEGO. 7626 2157.Khusus Pemakai (TP) Hub : 0852 6525 9008

ISUZU PANTHER HI-SPORTY, Thn'97,Biru Met, Plat Medan,AC Double Blower, DVD, CL, PS, PW, Ban Baru, Body Mulus & Siap Pakai,Cocok Buat Pemakai, Hrg 77Jt/ NEGO.Hub : 0813 7079 0909.(TP) DIJUAL Cepat ISUZU PANTHER Hi-GRADE,Thn’1994, Hrga Rp.63 Jt/NEGO,Body Mulus, BK Medan, Alamat Jl.SMA 2 Hub : 0813 9764 0232

ISUZU PANTHER HI-SPORTY, Thn’97, Wrna Hijau,AC Double, Velg Racing, Mulus,Siap Pakai,Hrg Rp 74 jt / NEGO Hub: 0812 6377 6769

DIJUAL ISUZU PANTHER TOURING, Thn’03 Akhir,BK Medan,Pajak Baru a/n Sendiri, Wrn Abu-abu Coklat Met, Harga : 138 jt. Hub : 0813 6120 6835,0878 6819 2118.

ISUZU PHANTER HI-GRADE, Thn '97,2500cc,Solar,WrnaAbu"metalikmulus, Plat Medan, Pajak Baru bln 10, AC Double Blower, DVD, CL, PS, PW, 4bh Ban baru, Hrg Rp 79jt. Hub : 0853 5898 6866, 76400742. Cocok buat pemakai (TP)

ISUZU PANTHER HI-GRADE Thn'1995, Wrna Hijau,Kondisi Mulus, Hrga Rp 63jt,Siap Pakai. Hub: 0853 6048 0968

ISUZU PANTHER New Royal,Thn 2000, Wrn Biru, Double Blower,Siap Pakai, Harga Rp 82 Jt / Damai. Hub : 0813 7044 3366.

DIJUAL ISUZU PANTHER HI Grade'96, AC Dingin, Sehat, Warna Biru Metalik, Harga Rp 69 Jt / NEGO. Hub : 0812 6579 404

PANTHER HI GRADE Thn 1995,Biru ISUZU BISON,Tahun'94,BOX. Metalik, BK Mdn Panjang, Lengkap, Hub : 0812 6045 831. Hrg Rp58Jt/NEGO. Hub : Jln Deposito No 6,Komp Bank Titi Papan Mdn Deli. Hp : 0852 9711 2344 / 0852 9629 5552.

DIJUAL ISUZU PANTHER GRAND ROYAL 2,5,Thn'96, 17 Wrn Biru Metalik, AC, DB, TV, DVD, SL, Lengkap, Berminat. Hub : 0813 6232 4426 / 0812 6086 2574.

JEEP WRANGER Thn' 2012, JEEP CJ7 Thn'83,Wrn Merah ATPM Wrna Black,KM 5000, Spiesheeker, SudahModifikasi, Wranger, Kondisi Seperti Baru. Velg,Ban Baru (Maxxis), Harga Rp 130jt / Hub : 0852 7000 4383. NEGO Hub: 0813 7491 0699 (Andre) 061-7752 1948 (Erwin)

JEEP WRANGLER,Thn 2011, Pemakaian 2012,Wrn Hitam, Velg 20", Ban 33,Mulus,Plat B,Hrg: 750 jt (NEGO). Hub : 0813 7577 7128

Dijual TIMOR DOHC Thn'97, Wrna Biru Tua,AC Dingin,Mesin Bagus, Tinggal Pakai,Hrga Rp 46jt / NEGO. Hub: 0852 6211 9249

TIMOR DOHC 98,Hijau Met,Mulus, Lengkap,Original,Interior Bersih Rapi, VR,BR 15 INCH,Ban Tebal 95 %, AC Dingin,DVD,VCD,MP3,TV,PS, PW,CL,Remote,Rp.41 Jt/Nego. Hub : 081311425909

DIJUAL TIMOR Thn'97,Wrna Hijau, BK Medan, Kabulator, AC, DVD, TV, Mesin Halus Cat Mulus,Hrga Rp47jt / NEGO. Hub:0812 637 8705

Dijual TIMOR DOHC Thn'97 Wrna Silver, VR , Body Mulus,Ban Tebal,AC Dingin, Hrga Rp 40jt. (Simp.Marindal). Hub: 0812 6064 694 EDI.

DIJUAL MOBIL SUBARU WRX,Mesin STI, Thn'03, Silver, Manual,C.West Body Kit,Velg Enkei,Blow Off HKS n Muffler,Haltech PS2000, Turbo Timer. Hub: 0853 7111 0289

#PROMODAIHATSUBARU#GRANMAX PU...Dp.8 Jt'n,/Angs1,9 Jt. AYLA...Dp 23 Jt'n/ Angs1,6JtALLNEWXENIA...Dp 20Jt'n/Angs 2 Jt ALLNEW TERIOS...Dp.29 Jt/Angs 3,7 Jt. DapatkanHadiahLgsgSetiapPembelian. Hub : (HENGKY) 0823 6756 9088.

Dijual DAIHATSU XENIA SPORTY Thn'2011, Type Terlengkap, 1300cc,BK Asli Medan, Kondisi Mulus. Hub: 0811 602 145

Dijual Daihatsu Terios, Thn 2009, TX Adventure, Warna Hitam Met, BK Medan Hub: 0853 7114 2917

DAIHATSU TARUNA Type FL , Thn'2004 , Wrn Silver, Mesin Halus, Body Standart, BK Hidup (1 thn) Hrga Rp 85jt / NEGO Hub: 0852 7508 5518

DIJUAL DAIHATSU TAFT HILINE PICK UP, Tahun 2000,Pajak 06/15,Mobil Aktif. Hub : 0812 601 7765

ISUZU PANTHER PICK UP, Thn'2004, Wrna Biru,Pajak Baru Diperpanjang, Hrga Rp.67 Jt/Nego,Mobil Sehat. Hub : 0853 6214 2223

DAIHATSU TARUNA FGX (Type Paling Lengkap), Tahun 2003, Biru Silver,AC Double, Elektrik Mirror, Hub: 0877 6607 5877 ***

DIJUAL DAIHATSU New XENIA MC Plus, Thn'2009,Warna Hitam Metalik, 1300cc, Tangan 1,Kondisi Terawat. Hub : 0813 6146 9995 / 0813 7535 6407 (TP).

DAIHATSU ROCKY INDEPENDEN Thn'1997, BK Medan, 4x4 Aktif, AC,DVD,PS,Ban 80%, Hrga Rp 90jt / NEGO. Hub: 0853 1372 9579

DAIHATSU ZEBRA BUS,Thn'2000,1300cc, Harga Rp.32 Jt/Nego. Hub : 0852 6299 2012

MINI Over kredit DAIHATSU SIRION, Thn 2012, Wrna Hitam, Matic ,1 Tangan, Km 3000, Mulus Seperti Baru, BK medan.. Jual Cepat Hub:0878 6934 2929 (call, no sms)

DAIHATSU XENIA Thn'2010,Wrn Hitam, 1300cc XI Type Deluxe Gaya Sporty VVTi, Tgn Prtama, CL, PW,PS,Velg 17 Super Light, Crom,Hub: 0813 6236 2395 / 061- 75 111 343

Over Kredit DAIHATSU GRAND MAX BOX 1500cc, Thn' 2013, Wrn Hitam,Pakai AC,PS, Sudah Bayar Angs.9x,Bayar DP Rp 38jt, Masih Bisa Nego.Hub: 0812 6453 1225

DAIHATSU TERIOS TX, Thn’ DIJUAL GRAND MAX 1500 2010, A/T, Adventure, Wrn Putih, Cc,Silver, Mulus,Thn 2008. BK Asli Medan, Hub: 0813 7678 Hub : (061) 91179837 2332 / 0812 600 1302

DAIHATSU PICK UP ESPASS. thn 2004, Wrna Hitam, Plat BK, Hub: PT. BNIMF-Medan Hp. 0812 6382 0809

Dijual DAIHATSU LUXIO-X Autometic, Thn'2010,Wrn Hitam, Jarang Pakai,BK Medan, Hub: 0852 7015 1581 / 061-7746 4448

DIJUAL DAIHATSU Type Deluxe 1.300, Thn'2009 Akhir,Wrna Silver, Mobil Sehat,Jarang Pakai,1 Tgn, Ban Baru,Hrga Rp.105 Jt/Nego. Hub : 0821 6846 5862/0812 6037 0980

Dijual FEROZA Tahun 1996,Mega DAIHATSU JUMBO BOX, Top, Wrn Hijau Silver,Hrg Rp 60jt / Wrna Biru,Thn'1995, Harga Rp. 25 Jt/Nego. NEGO. Hub: 0812 602 9174 Hub : 0813 9740 0273 P.SEMBIRING,Jl.Jamin Ginting No.13 Sp.Pos

DAIHATSU LUXIO 1.5 B M/ B,Ttn'2009, Wrn Hitam Met,AC,BK Mdn,Polis Asuransi, Body Mulus,1 Tgn,Hrg Rp 118jt/NEGO. Hub: 0896 6030 6690

DIJUAL DAIHATSU TAFT HILINE, Thn'1997, Sudah Dirombak Jadi PICK-UP,Plat Medan, Pajak Baru Diperpanjang,Kondisi seperti Baru. Hub : 0878 6983 0888

DAIHATSU HILINE 4x4 Pick Up, Thn'93,95,97,05 Plat BK,Wrn Hitam/ Biru, Mesin Gardan Baik, Siap Pakai,Ban Baru. Hub: 0852 6022 9691 / 661 4976

DAIHATSU ROCKY INDEPENDENT, Wrn Hitam, Thn'97 Bulan 12, Harga 95Jt, 4 x 4, Full Music. Hub : 0813 6104 0026

DAIHATSU TAFT GT 4x4,Thn’1992, AC,DVD,Velg Racing,Ban Besar, Atas Nama Sendiri,BK Medan/ Panjang, Wrna Struum Green,Hrga 63 Jt/Nego. Hub : 0812 6501 398

Dijual DAIHATSU XENIA Type Deluxe, Thn '09, Lengkap AC, Tape, Plat BK, 1 Tgn Dr Bru, Kondisi Sehat, Hrga 115Jt /Nego, Hub 0812 6002461

DIJUAL OVER KREDIT NEW XENIA R-SPORTI, Thn 2012, Warna Hitam,1300Cc,AC Double Bloower, Tipe Terlengkap,Kembali Dp 50Jt/NEGO. Hub : 0852 6080 3077 ( FAUZAN )

DAIHATSU CHARADE thn'82, wrn merah, harga 16,5jt/nego, mobil siap pakai. Jl. Aluminium II no. 11 Tj. Mulia hub: 081263299790

DAIHATSU XENIA Li Deluxe,Thn’10, Wrna Hitam,Kondisi Mobil Mulus, Lengkap,Dan STNK Tgn Pertama, Pemilik Langsung,Hrga 118 Jt,Maaf TP. Hub: 0812 6594 757

DAIHATSU XENIA Xi,Thn 2004 Akhir, Warna Coklat Muda Metalik,BK Medan, Pajak Panjang,Harga 90 Jt NET. Hub : 0852 6071 9523 / 0813 9693 2645.

DAIHATSU CERIA KX, Thn'2004, Wrna Merah Maroon, BPKB 1 Tgn,Kondisi Bagus & Orisinil, Mesin 850cc,Irit & Bertenaga,Hrga Rp.48 Jt/Nego. Hub : 0853 6262 9980 Maaf TP.No SMS

DAIHATSU FEROZA. Thn’94, Wrn Hitam, AC, Velg Racing, Ban Radial, Surat2 Lengkap, Harga Rp 45 Jt/ NEGO. Hub 0813 6214 9119

DAIHATSUXENIALiSPORTYThn'2013 bln8, WrnPutih,OverKredit,CicilanAngs. Rp 3.824.000/bulanselama60bln, Sudahbayar 8x,balikDPRp35jt. Hub:085373464202

DAIHATSU XENIA Xi Deluxe Plus,M/T, Thn’09,Wrna Hitam,Mulus,Siap Pakai. Hub : 0853 7255 8500

DAIHATSU ESPASS PICK UP Thn'2004, Wrn Biru,Velg Racing,Hrg Rp 38jt / NEGO. Hub: 0823 6827 8222.

D.HILINE Pick Up 4x4.....Thn'94,88, D.HILINE Pick Up 4x4.....Thn'96,02, D.HILINE MB Ranger 4x4..Thn'97, Mobil Seperti Baru, Hub : 0813 9696 7070.

DAIHATSU TERIOS TX MT,Thn'07, W.Hitam Met,AC Double,BK Medan, Polis Asuransi, Body Mulus, 1 Tgn, Hrg 155 jt /NEGO Hub : 0896 6030 6690

DAIHATSU GRAND MAX MINIBUS, Thn 2010, Wrn Silver & Vind Blin Putih Thn 2009, AC,TAPE,Asuransi. Hub : 0812 652 4433 / 0878 6886 0135

DAIHATSU ROCKY Thn' 1991, Wrn TAFT BADAK Tahun 1982 PICK UP Hitam, BK Labuhan Batu, Mulus,Pajak DISEL Bln 3 2014, AC Dingin,Ban Baru,Hrg Hub: 0812 6051 1145 Rp 69,5jt. Full Accesoris & Sound System ( Senilai 20jt ), Serius Hub: 0811 6288 298

DAIHATSU TAFT GTS Thn'91, W. Hitam, AC, RT, Harga Rp. 58jt/ Nego. Hub : JAYA MANDIRI MOBIL 0812 6310 1670***

DIJUAL DAIHATSU TAFT HILINE PICK UP, Tahun 2000,Pajak 06/15,Mobil Aktif. Hub : 0812 601 7765

LAND ROVER FREELANDER Diesel, Tahun 2001, Wrna Hijau Met. Hub : 0812 608 7758 - 0813 6152 1829

DAIHATSU XENIA Li Sporty, 1000cc, Thn'07,Wrn Hitam, VVTi, CL,PW,PS, Harga NEGO. Hub: 0813 6154 5068 / 0853 6093 3660


Turn static files into dynamic content formats.

Create a flipbook
Issuu converts static files into: digital portfolios, online yearbooks, online catalogs, digital photo albums and more. Sign up and create your flipbook.