Epaper andalas sabtu edisi 29 juni 2013

Page 1

HARIAN

andalas L U G A S

D A N

C E R D A S

Sabtu, 29 Juni 2013 | No: 2620/Tahun VIII | E-Mail:andalasmedan@gmail.com | Harga Eceran Rp2.000; Langganan+ongkos kirim Rp75.000; Luar Kota: Rp2.500

Sosiolog UI Disiram Teh Saat Talkshow Jakarta-andalas Sosiolog Universitas Indonesia (UI) Thamrin Amal Tamagola disiram secangkir air teh oleh Juru Bicara Front Pembela Islam (FPI) Munarman saat acara talkshow Apa Kabar Indonesia Pagi di staisun televisi nasional, TVOne pada Jumat pagi (28/6). Spontan saja, Sosiolog asal UI Tamrin Tomagola terkejut . Insiden itu sempat terekam dalam foto yang diunggah oleh pemilik akun twitter @rulyfie. Foto itu tampak jelas saat Munarman menyiramkan air dalam gelas ke wajah Thamrin Tamagola. Thamrin yang mengenakan baju batik itu terlihat sangat terkejut saat disiram air dari

PEMBANGKIT – Salah satu mesin pembangkit di Sicanang Belawan yang saat ini masih digunakan untuk mensuplai listrik di sejumlah wilayah di Sumut, Jumat (28/6).

Ramadan, PLN Tak Jamin Listrik Aman Medan-andalas PT PLN (Persero) Pembangkitan Sumatera Bagian Utara (Kitsbu) mengaku tidak bisa menjamin kecukupan daya listrik untuk masyarakat di Sumatera Utara selama bulan Ramadan tahun 2013 ini. Sebab, sampai saat ini 4 mesin pembangkit di sektor Belawan masih dalam tahap perawatan. “Saat ini 4 dari 11 mesin pembangkit di sektor Belawan masih dalam tahap perawatan, bahkan salah satunya yakni PLTU-1 dalam proses major overhaul (MO). Dengan kondisi ini kami tidak bias menjamin tidak terjadi pemadaman bergilir selama bulan Ramadan mendatang,” kata Asisten Manager Operasi PT PLN Kitsbu Aulia Hamdi kepada wartawan di Belawan, Jumat (28/6). Dia mengatakan, kondisi 4 mesin pengbangkit yang masih dalam proses perawatan tersebut yakni PLTU-1 kapasistas 65 MW, Gas Turbine (GT)-11 kapasitas 117,5 M, GT-12 kapasitas 128,8 MW, Sistem Turbine (ST)-10 kapasitas 140 MW diperkirakan bisa pulih setelah bulan Ramadan. Akibatnya, defisit daya listrik selama bulan Ramadan akan terus berlanjut.

“Kita tidak bisa mengelakkan masa perawatan (mesin pembangkit, red) ini, sebab sudah waktunya dilakukan perawatan. Kalau dipaksakan beroperasi maka dampaknya bisa fatal dan menimbulkan kerusakan cukup parah. Namun demikian kami akan berupaya untuk menyelesaikan pemeliharan ini,” ujarnya. Menurutnya, kemapuan 11 mesin pembangkit yang ada di sektor Belawan jika semua dalam kondisi normal sebenarnya bisa mencapai 1.193,8 MW. Namun saat ini hanya bisa menghasilkan sekitar 592 MW yang bersumber dari 7 mesin pembangkit, yakni PLTU-2 sebesar 35 MW, PLTU3 (55 MW), PLTU-4 (55 MW), GT-21 (130 MW), GT-22 (100 MW), ST-20 Bersambung ke Hal. 15

KPK Diminta Tetap Prioritaskan

Pengusutan Dugaan Korupsi BDB Rp1,8 Triliun Medan-andalas Juru Bicara Komisi Pemberantasan Korupsi (KPK) Johan Budi baru-baru ini mengatakan, KPK saat ini mendalami kasus dugaan penyelewengan dana Bantuan Daerah Bawahan (BDB) yang disalurkam ke 33 kabupaten/kota di Sumt tahun 2012 senilai Rp 1,8 triliun. Artinya, pihak KPK terus melakukan Pengumpulan Bahan dan Keterangan (Pulbaket) guna mengetahui sejauh mana keterlibatan para oknum pejabat bersangkutan.

Gatot Pujo Nugroho

Sementara itu, Direktur Eksekutif LSM Aliansi Masyarakat Independen Pemantau Kinerja Aparatur Negara (AMIPKA) David Ridwan Betz TB berharap KPK hendaknya terus memprioritaskan penanganan kasus dugaan korupsi dana BDB dan harus membuktikan profesionalismenya untuk mengungkap sindikat permaninan dalam penyaluran dana BDB tersebut. "Periksa semua pejabat terkait di jajaran Pemprovsu khususnya Bersambung ke Hal. 15

Perampok Bersenpi Gasak Uang SPBU Simpang Pos Delitua-andalas Dua perampok bersenjata api mengasak uang jutaan rupiah milik Stasiun Pengisian Bahan Bakar Umum (SPBU) Nomor 14201109 yang berlokasi di Jalan Jamin Ginting, Simpang Pos Kelurahan Kwala Bekala Kecamatan Medan Johor Padang Bulan Medan, Kamis (27/6) malam sekitar pukul 22.30 WIB. Informasi diperoleh wartawan koran ini, Jumat (28/6) menyebutkan, dua pria dengan

cirri berpostur tegap dan berambut cepak itu merampok di SPBU 14201109 diketahui milik PT K Karo-Karo. Dalam aksinya kawanan rampor berhasil membawa kabur uang jutaan rupiah yang di ambilnya dari Aisah (24) pegawai SPBU tersebut, selanjutnya pelaku melarikan diri. Naas bagi pelaku sepeda motornya menabrak sebuah mobil angkot dan terjatuh. Bersambung ke Hal. 15

gelas oleh Munarman yang mengenakan kemeja putih. Dia hendak mengelak namun air dari gelas itu terlanjut tumpah mengenai kepalanya. Insiden itu terjadi sekitar pukul 07.45 WIB saat acara diskusi Apa Kabar Indonesia Pagi di Tv One membahas pelarangan sweeping tempat hiburan malam. Semula diskusi berlangsung tenang dan saling berargumen, namun Munarman terpancing emosinya saat saling sanggah dengan Thamrin. Saat insiden itu terjadi, dua orang presenter Tv One yang memandu acara berusaha merelai. Tapi baju sang sosiolog sudah tampak basah. Bersambung ke Hal. 15

ICW : 36 Caleg Diragukan Berkomitmen Antikorupsi Jakarta-andalas Indonesia Corruption Watch mengungkapkan 36 nama yang masuk dalam Daftar Calon Legislatif Sementara (DCS) DPR yang diragukan berkomitmen anti korupsi. "Sebanyak 36 DCS DPR diragukan komitmen anti korupsinya, dan 34 diantaranya merupakan wajah lama," kata peneliti ICW Donal Fariz di Jakarta, Jumat (28/6). Dari ke-36 nama tersebut, nama DCS dari partai Golkar menduduki peringkat pertama yang diragukan komitmen pemberantasan korupsinya yaitu 10

orang, menyusul Partai Demokrat (9 orang) dan Partai Demokrasi Indonesia-Perjuangan (5 orang). "Komitmen pemberantasan korupsi partai politik sangat buruk, karena caleg-caleg yang diragukan komitmen pemberantasan korupsinya justru mendapat keistimewaan karena mendapat nomor urut paling atas yakni sebanyak 26 orang," ungkap Donal. Nama-nama tersebut tersebut tersebar di 26 daerah pemilihan. Bahkan orang-orang Bersambung ke Hal. 15

andalas/rizki

RAZIA – Petugas BNN Provsu saat merazia lokasi hiburan Karaoke Station, Jalan Wajir, Medan, Jumat (28/6) malam.

BNN Amankan 20 Orang dari Karaoke Station Medan-andalas Sebanyak 20 orang yang diduga mengonsumsi narkoba diamankan petugas Badan Nasional Narkotika (BNN) Provinsi Sumatera Utara dari lokasi hiburan Karaoke Station, Jalan

Wajir, Medan, Jumat (28/6) malam. Dalam razia yang dipimpin langsung Kepala BNN Provsu Kombes Pol Rudi Trenggono Bersambung ke Hal. 15

Kurs dan Harga Logam Mulia, 28 Juni 2013 Mata Uang AUD CNY EUR GBP HKD

Jual 9231 1615 13044 15235 1286

Beli 9136 1598 12909 15082 1273

Mata Uang JPY MYR SGD USD

Jual 100.86 3141 7882 9979

Beli 998.38 3106 7800 9879

Sumber Bank Indonesia

ANEH tapi NYATA

4 Anak Diduga Jadi Korban Perbudakan Sebanyak 4 anak diduga menjadi korban perbudakan di Medan, Sumatera Utara. Mereka mengerjakan seluruh pekerjaan rumah tangga yang disinyalir dieksploitasi secara fisik, tidak disekolahkan, dan tidak jelas asal-usul keluarganya.

D andalas/rizky

PENJELASAN – Koordinator Komnas PA Pokja Sumut, Oberlin Charles memberikan penjelasan kepada wartawan terkait dugaan perbudakan anak, Jumat (28/6).

ugaan perbudakan itu disampaikan Kelompok Kerja Komisi Nasional Perlindungan Anak (Komnas PA) Sumatera Utara (Sumut). Koordinator Komnas PA Pokja Sumut, Oberlin Charles Tambunan menyatakan, keempat anak perempuan itu diperkerjakan di salah satu rumah di Jalan Samanhudi, Medan. Identitas anak-anak ini masing-masing Merry

(16), Tin Tin (16), Juli (14) dan Juni (11). Namun belum bisa dipastikan apakah mereka asal Sumut, atau dari daerah provinsi lain. Kemungkinan mereka diambil sejak kecil dan kemudian dipekerjakan rumah itu. "Mereka ini buta huruf, tidak bisa membaca karena tidak disekolahkan. Asal-usul juga tidak jelas karena pemilik rumah yang mempekerjakan mereka tidak bisa menunjukkan akta lahir, surat keterangan lahir maupun surat asuh mereka," kata Tambunan kepada wartawan Kantor Komnas PA Sumut, Jalan Pelajar, Medan, Jumat(28/6) Identitas anak-anak itu terungkap setelah Komnas PA bersama petugas Polsekta Medan Kota, Polresta Medan, mendatangi rumah itu Kamis (27/6). Mereka menemui pemilik rumah Halim dan istrinya Elly Sumampou mempertanyakan soal anak-anak tersebut, dan Bersambung ke Hal. 15

Naik Kuda

ke Perpisahan Sekolah

KISAH unik dan mengelikan kali ini datang dari Inggris. Seorang pemuda asal Inggris datang ke pesta perpisahan sekolahnya dengan menunggangi kuda. Aksi tersebut membuat ia menjadi

pemberitaan hangat di media Inggris. Pemuda yang diketahui bernama Andrew Stevenson, datang ke pesta perpisahan Bersambung ke Hal. 15


Sabtu

MEDAN KITA

29 Juni 2013

andalas Lugas & Cerdas PENERBIT PT. Star Media Internusa d/h. PT. Inti Media Nusantara PEMBINA Dr Eggi Sudjana SH MSi PEMIMPIN UMUM/PEMIMPIN REDAKSI Iskandar ST WKL PEMIMPIN UMUM/WKL PEMIMPIN REDAKSI/PENJAB H Baharuddin WAKIL PEMIMPIN REDAKSI II MA Siddik Surbakti, Christoffel Manurung SH MH PEMIMPIN PERUSAHAAN Amiruddin REDAKTUR PELAKSANA Gusliadi Ritonga SEKRETARIS REDAKSI Mira Puspita KOORDINATOR DAERAH Agus Salim Ujung REDAKTUR Hamdani Nasution, Asril Tanjung, Hermawan, Yonan Febrian, M.Sulaiman STAF REDAKSI Asiong, Robenson Sidabariba, Yunan Siregar, Irwan Ginting, Felix Sidabutar, Thamrin Samosir, Desrin Pasaribu, Maguslim FOTOGRAPHER Hs Poetra , Rizki Mulya Akbar SIRKULASI Septho IKLAN Syarifah PENASEHAT HUKUM Syahril SH SpN; Nur Alamsyah SH MH; Abu Bokar Tambak SH MHum; A Herwan Bispo SH, H. Syafrizal SH. MH ALAMAT REDAKSI/ TATA USAHA Jalan T Amir Hamzah Ruko Kompleks Griya Riatur Indah No. 182-184-186 Medan NOMOR REKENING BRI Unit Kapten Muslim Medan a/n Amiruddin Mendrofa No. Rekening 3383-01-027966-53-5 BCA KCP Tomang Elok a/n Amiruddin Mendrofa No. Rekening 7865078382 Iklan Warna (FullColour) Rp. 15.000/mm kolom Iklan Hitam Putih Rp 10.000/mm kolom Iklan Keluarga/Ucapan Selamat Rp 3.500/mm kolom TELEPON (061) 8449800 FAKSIMILE (061) 8462800 EMAIL REDAKSI:andalasmedan@gmail.com IKLAN: marketingandalas@gmail.com PENCETAK CV. Grafika Sumatera. Isi di Luar Tanggungjawab Pencetak

harian andalas | Hal.

6.774 Peserta Siap Ikut UNPK II Medan-andalas Sebanyak 6.774 orang peserta Ujian Nasional Pendidikan Kesetaraan (UNPK) periode II tahun 2013, akan mengikuti ujian serentak di Sumatera Utara mulai 1 sampai 4 Juli 2013 di 29 kabupaten/kota. Hal itu dikatakan Kepala Dinas Pendidikan Provinsi Sumatera Utara (Kadisdiksu) Drs Mohammad Zein MSi melalui Ketua Panitia UN Sumut Yusri SH kepada wartawan di kantor Jalan T Cik Ditiro, Medan, Jumat (28/6). Dari jumlah 6.774 itu, terdiri dari 276 orang peserta UN paket A, 2.064 orang peserta paket B, dan 4.434 orang peserta paket C. Jumlah terbanyak peserta UNPK ini adalah Kota Medan dengan total 1.782 orang dan terendah adalah Simalungun dengan 68 orang peserta.

Lebih lanjut ditambahkannya, untuk paket A setara SD sederajat, untuk UNPK periode II ini hanya diikuti 16 kabupaten/ kota, paket B setara SMP sederajat diikuti 26 kabupaten/ kota, dan paket C setara SMA sederajat diikuti 28 kabupaten/ kota. Menurut Yusri, seluruh naskah soal UNPK sudah didistribusikan kepada sekolah di seluruh kabupaten/kota di Sumut. Dari 29 kabupaten/kota penyelenggara UNPK, ada 4 kabupaten/kota yakni, Asahan, Nias, Tobasa, dan Serdang Bedagai yang

tidak melaksanakan UNPK. “Seluruh naskah soal UNPK mulai paket A, B, dan C sudah dikirim kemarin dari Jakarta dan selanjutnya ditempatkan di gudang penyimpanan naskah soal di Jalan Bilal, Medan, untuk seterusnya dikirimkan kepada Dinas Pendidikan kabupaten/ kota agar diserahkan kepada lokasi penyelenggara UNPK dengan pengawalan dari aparat Polda Sumut sesuai dengan POS (prosedur operasional standar) Kemendikbud," jelasnya. Untuk itu kepada peserta UNPK diimbau untuk mempersiapkan diri dengan belajar sungguh-sungguh dan tekun agar mampu menjawab dan menyelesaikan seluruh soal yang diujikan. “Peserta UNPK ini diantaranya siswa sekolah pendidikan formal yang gagal UN tahun

2013 dan peserta yang mengikuti pendidikan reguler di Pusat Kegiatan Belajar Masyarakat (PKBM) yang dikelola oleh pendidikan non formal,” tambah Yusri yang juga Kasi SMP Disdiksu. Yusri mengatakan, khusus UNPK periode I yang dilaksanakan bersamaan dengan UN 2013, jumlah peserta keseluruhannya untuk paket C berjumlah 4.370 orang, wushta 1.981 orang, paket B 536 orang, sedangkan Ula 56 orang dan paket A berjumlah 479 orang. Pengumuman hasil kelulusan UNPK ini direncanakan satu bulan sejak ujian dilaksanakan. Bagi siswa yang dinyatakan lulus UNPK akan mendapatkan ijazah pendidikan kesetaraan yang sah dan setara dengan pendidikan formal yang dapat digunakan untuk melanjut ke jenjang pendidikan lanjutan.(RIL)

EDITORIAL

Capres Independen, Why Not ?

H

ARAP AN Farhat Abbas bisa mencalonkan ARAPAN diri sebagai presiden melalui jalur independen pupus. Sebab Mahkamah Konstitusi (MK) menolak uji materi UU Pilpres yang dimohonkannya dan Iwan Piliang. "Memutuskan, menolak permohonan Pemohon secara keseluruhan," kata Ketua Majelis Hakim Konstitusi, Akil Mochtar saat membacakan amar putusan di Gedung MK, Jalan Medan Merdeka Barat, Jakarta Pusat, kemarin. Farhat sebagai pemohon menguji materi Pasal 1 ayat 4, Pasal 8, Pasal 9, dan Pasal 13 UU No 42/ 2008 tentang Pemilihan Umum Presiden dan Wakil Presiden (UU Pilpres). UU ini mengatur pencalonan Presiden dan Wakil Presiden yang hanya bisa dilakukan dengan dukungan partai politik. Penolakan MK tersebut, sungguh sangat disayangkan. Institusi MK sebagai gerbang pencari keadilan di bidang hukum ketatanegaraan, mestinya menyapa Farhat Abbas, dengan pernyataan : Capres Independen, Why Not ? Dengan kata lain, penolakan MK terhadap kemungkinan seorang Warga Negara Indonesia, tampil sebagai calon presiden lewat jalur perseorangan, merupakan sebuah keputusan yang terburu-buru, sekaligus kurang menguntungkan dari perspektif demokrasi dan pendidikan politik. Ketika menjadi kepala daerah diperbolehkan maju melalui jalur independen, seharusnya hal yang sama juga diberlakukan untuk menjadi kandidat presiden. Pasalnya, jika kandidat presiden hanya dimungkinkan nyapres lewat dukungan partai, hampir dapat dipastikan hanya segelintir orang saja yang berpeluang menjadi capres. Padahal, sudah menjadi rahasia umum di negeri ini, untuk mendapatkan dukungan partai politik, selain berat juga penuh dengan intrik. Bahkan, keberhasilan meraih dukungan parpol juga kerap didominasi kesepakatan transaksional secara politis maupun ekonomis. Itulah sebabnya banyak kalangan merasa tidak siap baik secara mental maupun ekonomis, untuk melakukan lobi dan berbagai pendekatan kepada parpol, demi mendapatkan restu (dukungan) tersebut. Karena itu, seharusnya MK bisa bersikap lebih bijaksana dan objektif dalam mencermati kondisi tersebut. Artinya, MK sebagai institusi penegak keadilan, hendaknya memberi peluang munculnya figur capres alternatif lewat jalur perseorangan. Sikap terburu-buru MK memutuskan tidak mengakomodir munculnya capres independen pada Pilpres, dipastikan akan menutup peluang bagi figurfigur muda potensial di negeri ini, yang sejatinya juga layak menjadi calon presiden ! Capres Independen, Why Not ? (**)

andalas/ist

MENGULOSI - Wagubsu HT Erry Nuradi didampingi Anggota DPD RI Parlindungan Purba memberikan ulos kepada Deputy Country Development Asia Development Bank Edimon Ginting sebagai rasa hormat dan terima kasihnya kepada putra daerah yang mau membangun kembali daerahnya.

ADB Ingin Tingkatkan Kerjasama di Sumut Medan-andalas Wakil Gubernur Sumatera Utara Ir H Tengku Erry Nuradi MSi membuka diskusi menjajaki peluang kerjasama Provinsi Sumatera Utara dan Asia Development Bank (ADB). Dalam diskusi di Aula Bappeda Provsu, Jumat (2/6) itu, ADB berjanji akan memperbanyak kerjasama pembangunan di provinsi ini. Dalam diskusi yang turut dihadiri kepala daerah dan Bappeda kabupaten/kota itu berlangsung hangat penuh keakraban. Turut hadir Anggota DPD RI Parlindungan Purba, Wakil Wali Kota Tanjung Balai, Deputy Country Development Asia Development Bank Edimon Ginting, Sekretaris Bappeda Provsu, dan puluhan peserta lainnya.

Dalam sambutannya Wagubsu memberikan apresiasinya kepada Parlindungan dan Edimon Ginting yang konsern membantu pembangunan Sumatera Utara. "Saya melihat semangat Marsipature Hutanabe dalam diri kedua tokoh ini begitu besar," kata Wagubsu. Dalam diskusi itu, Tengku Erry menjelaskan sejumlah potensi Sumatera Utara. Baik itu sumber daya alam maupun sumber daya manusianya. Dengan sumber daya yang besar itu maka seharusnya pembangunan di provinsi ini bisa lebih pesat lagi. Wagubsu menilai diskusi tersebut sangat strategis guna meningkatkan kerjasama yang lebih erat dengan ADB terlebih salah satu pejabatnya merupakan putra asli Sumatera Utara.

Dengan demikian Wagubsu berharap komunikasi akan semakin lancar sehingga lahir kerjasama yang erat terkait pembangunan di Sumatera Utara. Wagubsu mengaku permasalahan terbesar di Sumatera Utara ini adalah penyediaan lapangan kerja. Untuk mengatasinya, pemerintah provinsi akan lebih banyak mendirikan Sekolah Menengah Kejuruan yang akan melahirkan lulusan-lulusan siap kerja. Selain soal lapangan kerja, saat ini perkembangan UMKM juga masih terkendala terutama dengan pemasaran hasil produk mereka. "Nah bila ADB memiliki program dalam memecahkan permasalahan tersebut maka ini akan jadi berita baik buat Sumatera Utara," tutur

Wagubsu. Sementara Edimon Gnting mengatakan, pembangunan harus terencana dengan baik. Putra daerah kelahiran Lau Gundeg, Kabupaten Karo itu mengakui keberhasilan dirinya hingga menjadi deputi di ADB adalah hasil pembangunan selama ini. "Maka dari itu sebagai anak bangsa kita harus berikan balasan membangun bangsa sebagai wujud terima kasih kita," tegasnya. Ditambahkannya bahwa ADB sejauh ini telah banyak melakukan kerjasama dengan Sumatera Utara namun tidak terlalu diekspose sehingga keberadaannya masih belum dikenal. Begitupun pihaknya akan terus meningkatkan kerjasama tersebut yang disesuaikan dengan program ADB nantinya.(WAN)

2

Plt Wali Kota Medan:

Penanganan Terorisme Butuh Kerjasama Regional Medan-andalas Plt Wali Kota Medan Dzulmi Eldin mendapat kehormatan memberikan sambutan dalam acara Senior Official Meeting (SOM) III Asia Pacific Economic Coorporation (APEC) 2013 ketika menggelar pertemuan dengan isu Counter Terrorism Task Force (CTTF) di Santika Dyandra Hotel, Medan, Jumat (28/6). Dia menilai penanganan masalah terorisme membutuhkan kerjasama regional, baik untuk pencegahan maupun mengambil tindakan hukum yang diperlukan. “Penanganan terorisme memerlukan pendekatan yang komprehensif secara sosial dan politik dengan basis partisipasi yang luas di tengah-tengah masyarakat. Karena itu sebagai kota multikulturalisme, kekayaan budaya yang dimiliki Kota Medan harus terus dikelola dan ditingkatkan guna memelihara tertib sosial di tengah-tengah masyarakat,” kata Eldin. Di hadapan sejumlah delegasi dari beberapa negara seperti Amerika Serikat, Taipei, Vietnam, Thailand, China, Japan, dan Korea, Eldin mengungkapkan situasi kondusif juga menjadi salah satu pilar penting berinvestasi guna mendorong percepatan dan perluasan pembangunan. Sebagai kota metropolitan di Indonesia, kondusifitas kota selalu menjadi salah satu prioritas pokok pembangunan Kota Medan. “Ketentraman umum dan ketertiban masyarakat merupakan prasyarat sekaligus unsur vital dalam pembangunan. Sebab pembangunan tidak akan dapat berjalan efektif tanpa adanya jaminan rasa aman, nyaman, dan tertib di tengah-tengah masyarakat. Untuk itu saya menilai isu yang diangkat dalam pertemuan ini sangat relevan guna dikoordinasikan secara global dalam kerjasama antarbangsa dan kota-kota secara regional. Sebab, terorisme sering diorganisir secara lintas bantas,” paparnya. Dalam pertemuan yang dipandu Chair CTTF Dubes Harry Purwanto, Eldin kemudian menjelaskan Kota Medan dibangun lebih dari 400 tahun lalu. Karenanya Medan memiliki objek-objek wisata sejarah yang cukup penting baik secara arkeolog maupun arsitektural. Atas dasar itulah dimensi lain yang sangat diperhatikan dalam pembangunan adalah pembangunan kota yang berkelanjutan dengan mempraktikkan tata ruang berdimensi lingkungan hidup. Di pengujung sambutannya, Eldin menyampaikan Medan telah memiliki kerjasama-kerjasama regional dengan kota-kota besar di Asia dan Eropa seperti Ichikawa (Jepang), Chengdu (China), Gwangju (Korea Selatan), Pulau Pinang dan Ipoh (Malaysia), serta Bulgras (Bulgaria). “Untuk itulah kami berharap pertemuan ini dan seluruh rangkaian SOM III APEC nantinya dapat memberikan inisiatif besar agar lebih mengembangkan kerjasama antar kota di berbagai bidang di kawasan Asia Pasifik,” harapnya. Sementara itu , Harry Purwanto menyampaikan ucapan terima kasihnya atas kesediaan Eldin menyampaikan sambutan dalam pertemuan yang mengusung isu Counter Terrorism Task Force (CTTF) ini. Apa yang menjadi harapan Kota Medan akan dibahas dalam pertemuan yang dihadiri sejumlah delegasi tersebut.(BEN)

Ditpolairdasu Beri Pelayanan Kesehatan di Laut

Nelayan Belawan Keluhkan Keberadaan Kapal Ikan Malaysia Medan-andalas Puluhan unit kapal ikan berbendera Malaysia masih bebas beroperasi mencuri ikan di perairan pantai timur Sumatera Utara. Akibatnya, sejumlah nelayan Belawan yang menggantungkan nasib di perairan tersebut menjadi korban. Parahnya, awak kapal ikan asing tersebut bukan saja mencuri ikan tetapi juga menabrak jaring ikan nelayan jika diusir oleh nelayan. Hal tersebut terungkap ketika Direktur Polisi Perairan Polda Sumut Kombes Pol Ario Gatut Kristianto menerima laporan nelayan saat melakukan patroli dan pelayanan kesehatan terhadap nelayan yang melakukan penangkapan ikan di perairan pantai timur Sumut, kemarin. Haris Suberi tekong kapal ikan KM Maharani Utama GT 102/1225 PPa yang berpangkalan di Pelabuhan Perikanan Samudra Gabion Belawan kepada Ario Gatut Kristianto bersama rombongan mengatakan kapal-kapal ikan asing asal

andalas/ist

KEL UHAN NEL KELUHAN NELAAYAN - Dirpolair Polda Sumut Kombes Pol Ario Gatut Kristianto saat berdialog dengan nelayan yang mengeluhkan tentang masih adanya kapal ikan asing yang beroperasi di pantai timur Sumut. Malaysia yang mencuri ikan itu tepatnya di kawasan koordinat 04.30.00

dan 99.06.00 barat. "Jumlahnya puluhan unit, mere-

ka bukan saja mencuri ikan di perairan Indonesia tapi bila ketemu sama kapal ikan tradisional, kapal ikan asing itu langsung menabrak jaring milik nelayan kemudian kapal ikan asing itu kabur," ujar nelayan asal Belawan tersebut. Hal sama juga dikatakan Syaipul Kamal bersama temannya Rusli dan Azhar, awak kapal ikan KM 99. Ketika mereka menjaring ikan di kawasan pantai timur Sumut pada Minggu 23 Juni 2013 sekitar pukul 16.00 WIB, secara mendadak datang kapal ikan Malaysia sebanyak empat unit dan menabrak jaring mereka hingga putus. Dikatakan Syaipul, kapal ikan asing semula mengelilingi KM 99 yang diawaki tiga nelayan tradisional berulang kali sehingga nyaris ditabrak, sedangkan jaring yang sudah dilabuh ditabrak empat kapal nelayan Malaysia tersebut. "Jaring kami terputus-putus, maka kami memutuskan pulang ke pangkalan di Bagan Percut," kata warga Percut Sei Tuan, Kabupaten

Deli Serdang tersebut. Ario Gatut Kristanto yang dikonfirmasi kemarin membenarkan adanya keluhan nelayan terhadap kehadiran kapal-kapal ikan asing tersebut. Pihaknya akan menyampaikan laporan nelayan ke aparat keamanan laut (Kamla) lainnya agar sama-sama bertindak. Terkait masalah patroli dan pelayanan kesehatan yang diberikan Ditpolair terhadap nelayan di laut, sebagai wujud bakti sosial polisi perairan dalam menyambut HUT ke-67 Bhayangkara yang jatuh pada 1 Juli mendatang. Dalam patroli rutin dan pelayanan kesehatan di laut, Ario Gatut Kristianto didampingi Kasatroldasu AKBP Tulus Juswantoro SIK dan Kasi Patwal Polairdasu Kompol Drs GM Sihombing MM dengan menggunakan kapal KP Jaring Alus. Selain pelayanan kesehatan, petugas Ditpolair juga memberikan bantuan sembako kepada nelayan tradisional yang ditemui di tengah laut.(GUS)


MEDAN KITA

Sabtu 29 Juni 2013

harian andalas | Hal.

3

Barak Sumut Minta Rektor UHN Ditangkap Medan-andalas Puluhan mahasiswa yang tergabung dalam Barisan Rakyat Sumatera Utara (Barak Sumut), menggelar unjuk rasa menuntut Polresta Medan membebaskan rekan-rekan mereka yang ditahan saat aksi menolak kenaikan harga BBM pada (17/ 6) lalu. Informasi yang diperoleh Starberita, dalam aksi yang digelar di Jalan HM Said tepat di depan Mapolresta Medan tersebut,

Barak Sumut menilai Polresta Medan dalam menanggapi aksi yang dilakukan mahasiswa tersebut sangat berlebihan dan di luar

Barak Sumut juga meminta agar Rektor Universitas HKBP Nomensen (UHN) Jongkers Tampubolon segera ditangkap dan diadili karena telah melakukan pembohongan publik atas pernyataannya yang mengatakan kalau Jongkers disandera mahasiswa. Mereka juga menilai Rektor UHN tersebut tidak peduli dengan mahasiswa yang ditangkap Polresta Medan saat aksi penolakan harga BBM.

wewenangnya, karena melakukan pemukulan dan penyiksaan kepada 85 rekan mereka hingga mengalami luka-luka. Mereka juga menilai apa yang dilakukan pihak Polresta Medan yang menahan 44 orang dengan menetapkannya sebagai tersangka sangat tidak tepat, sebab tanpa bukti serta alasan yang jelas. Bahkan, hampir 10 hari lebih dilakukan penahanan tanpa surat penangkapan. Dalam unjuk rasa tersebut,

Dengan membawa poster yang bertuliskan permintaan penangkapan kepada Rektor UHN, para pengunjukrasa terus menggelar orasi di depan pintu gerbang Mapolresta Medan. Seorang pengunjuk rasa dalam orasinya mengutuk keras segala bentuk kriminalisasi yang dilakukan pihak kepolisian terhadap dunia gerakan. "Gerakan rakyat selalu dihadapkan kepada polisi," tambahnya.

Sambil berorasi, para pengunjuk rasa juga membacakan puisi tentang gerakan yang selalu direfresif oleh pihak kepolisian sambil menyayikan lagu-lagu perjuangan. Elemen yang tergabung dalam Barak Sumut yakni SMI Cabang Medan, Formadas, SBSI, FRB, PPI, LMI, KPO PRP, KTJP, BARSDemn, MKRI, Hima Tobasa, Famud, HPPLFN, KT Aseab, KontraS, LBH Medan, PI, KT Selambo, GSBI, HMI Fisip

USU, KT Sehati, SMH Panca budi ,dan Gemaprodem. Pengunjukrasa membubarkan diri dengan tertib setelah mahasiswa bersedia melakukan dialog dengan Kapolsek Medan Timur AKP Afianto. Afianto mengatakan kalau Kapolresta Medan, Kasat Reskrim, dan Kasat Intel sedang tidak berada di tempat. Para pengunjuk rasa akan segera dikomunikasikan kalau pimpinan Polresta Medan sudah berada di Mapolresta Medan.(STARBERITA/GUS)

Proyek APBD Sumut di Nias Barat Dilaporkan ke Kejatisu Medan-andalas Lembaga Swadaya Masyarakat Suara Informasi Korupsi Anggaran Pemerintah (LSM SIKAP) melaporkan Proyek Pekerjaan Pembangunan Jembatan Idano Lahomi Km 83 Tahap II, Kabupatan Nias Barat yang menelan biaya Rp5.585.263.000 dari sumber dana APBD Provinsi Sumatera Utara T.A.2012 yang terbengkalai dan sudah ambruk, tidak dapat dimanfaatkan masyarakat kepada Kepala Kejaksaan Tinggi Sumatera Utara (Kejatisu). Laporan ini, kata Ketua LSM SIKAP Sumut Maju Manalu bersama Sekretaris Jonikson sebagai wujud kepedulian dan peran masyarakat termasuk LSM kepada penegak hukum untuk pemberantasan korupsi yang manjadi tanggung jawab masyarakat dan pemerintah. Dalam laporannya tertanggal 25 Juni 2013, LSM SIKAP Sumut menyebutkan, proyek pembangunan jembatan tersebut, diduga sarat dengan kejahatan korupsi yang merugikan negara. Laporan LSM SIKAP ke Kajatisu juga berawal dari adanya laporan masya-

rakat Nias Barat yang tidak dapat menggunakan jembatan tersebut sebagai sarana transportasi guna meningkatkan kesejahteraan dan perekonomian masyarakat. Dalam laporannya, Maju Manalu dan Jonikson menyebutkan, terbengkalai dan ambruknya Jembatan Idano Lahomi tersebut diduga karena adanya penyalahgunaan wewenang dan pelanggaran pidana korupsi. Disebutkan, Dinas Bina Marga Provinsi Sumatera Utara telah melelang Proyek Pembangunan Jembatan Idano Lahomi Km 83+850 (tahap II) di Nias Barat melalui panitia pengadaan barang/ jasa di lingkungan UPTD Tarutung, Dolok Sanggul, Sibolga, dan Gunung Sitoli tanggal 11 April 2012 yang pelelangannya dipusatkan di UPTD Dolok Sanggul. Sesuai dengan penetapan pemenang lelang No.18.23/PANDBM/UPTD–TRT.DS.SB6.65/ 2012 tanggal 21 Mei 2012, pemenang lelang adalah PT Mandiri Tunas Jaya Gemilang dengan nilai kontrak Rp5.585.263.000. Penetapan pemenang lelang ini sendiri telah disanggah penyedia jasa yang

PAMERAN FO FOTTO Sejumlah pengunjung sedang mengamati hasil karya pewarta foto yang dipajang pada Festival Pameran Foto Nusantara di Taman Sri Deli Medan, Kamis (27/ 6). Pameran foto yang menampilkan lebih dari 5.000 foto jepretan fotografer dari seluruh Indonesia ini berlangsung hingga 29 Juni 2013.

penawarannya terendah yang sangat respronsif dapat dipertanggungjawabkan menguntungkan negara. Surat sanggahan dilakukan salah satunya karena dokumen lelang yang dibuat panitia sangat diskriminatif tidak sesuai dengan tata cara pelelangan yang diamanatkan dalam Peraturan Presiden No 54 Tahun 2010 tentang Tata Cara Pengadaan Barang dan Jasa. Dalam hal ini, ujar Maju Manalu, UU Jasa Konstruksi No 18 Tahun 1999 Bab VI Pasal 25 dan 26 yang berbunyi pengguna jasa dan penyedia jasa wajib bertanggung jawab atas kegagalan bangunan, ditentukan terhitung sejak pergerakan akhir pekerjaan konstruksi dan dipertanggungjawabkan paling lama 10 tahun (sampai penyerahan akhir hasil pekerjaan). Dengan adanya dugaan pelanggaran dalam Proyek Pembangunan Jembatan Idano Lahomi di Nias Barat tersebut, LSM SIKAP Sumut meminta Kejatisu melakukan penyelidikan dan pemeriksaan audit terhadap pelaksanaan proyek tersebut.(GUS)

andalas/rizki mulya

Kapolresta Medan:

Per Minggu Harus Ungkap Satu Kasus Narkoba! Medan-andalas Kapolresta Medan AKBP Nico Afinta Karo-karo mengintruksikan seluruh Kapolsek sejajarannya harus bisa mengungkap minimal satu satu kasus narkoba setiap pekannya. "Setiap kasus tetap menjadi prioritas. Tapi khusus untuk kasus narkoba, setiap minggu seluruh Polsek harus berhasil mengungkap kasus narkoba dan melaporkannya ke saya. Minimal satu kasus. Masak sudah punya dua kecamatan, tidak bisa mengungkap satu kasus narkoba," sebutnya usai melakukan kunjungan kerja ke Mapolsek Medan Kota, Jumat (28/6) siang. Nico meminta seluruh lapisan masyarakat agar bersama-sama membantu pihak kepolisian memberantas peredaran narkotika yang

Pemko Medan Buka Pendaftaran Calon Praja IPDN Medan-andalas Institut Pemerintahan Dalam Negeri (IPDN) membuka kesempatan bagi putra/putri Warga Negara Indonesia (WNI) untuk menjadi Calon Pegawai Negeri Sipil (CPNS) Calon Praja IPDN Tahun Ajaran 2013/2014. Bagi warga Kota Medan yang berminat, mulai 1-13 Juli sudah bisa mendaftar ke Kantor Badan Kepegawaian Daerah (BKD) Kota Medan di Jalan Kapten Maulana Lubis, setiap jam kerja. Menurut Kepala BKD Kota Medan Affan Siregar didampingi Kasubid Pengadaan dan Pensiun Pegawai Adrian Saleh, penerimaan ini sesuai dengan pengumuman Gubernur Sumatera Utara Bo.800/ 13529/BKD/III/2013 tanggal 26 Juni 2013 dan surat Sekretaris Daerah Provinsi Sumatera Utara No.800/13534/BKD/III/2013 tanggal 26 Juni 2013 perihal penerimaan CPNS Calon Praja IPDN Tahun Ajaran 2013/2014. “Jadi bagi warga Kota Medan, baik putra maupun putri minimal berusia 16 dan maksimal 21 tahun maupun pelamar dari PNS Tugas Belajar berusia maksimal 24 tahun dengan masa kerja menjadi PNS minimal 2 tahun sudah dapat mendaftarkan diri mulai 1-3 Juli mendatang,” kata Affan di Balai Kota Medan, Jumat (28/6). Selanjutnya, jelas Affan, persyaratan yang diperlukan bagi pelamar umum antara lain tahun ijazah/Surat Tanda Tamat Belajar (STTB) SMA/Madrasah Aliyah (MA) pendaftar yaitu 2011, 2012, dan 2013. Kemudian nilai rata-rata

ijazah/STTB SMA/MA minimal 7,00, tinggi badan minimal 160 cm untuk pria dan minimal 155 cm untuk wanita. Pelamar pria, kata Affan, tidak bertato atau bekas tato serta tidak ditindik atau bekas ditindik telinganya atau anggota badan lainnya kecuali karena ketentuan agama/ adat. Lalu tidak menggunakan kaca mata/lensa kontak sesuai dengan unsur pemeriksaan kesehatan. Dilengkapi Surat keterangan Catatan kepolisian (SKCK) dari Polresta Medan dan surat keterangan berbadan sehat dari Rumah Sakit Umum Daerah (RSUD)/Rumah Sakit TNI/Rumah Sakit Polri, dan Puskesmas setempat. “Di samping itu membuat surat pernyataan belum pernah menikah, hamil, melahirkan, dan sanggup tidak menikah selama mengikuti pendidikan diketahui orang tua/wali dan disahkan kepala desa/lurah di atas materai Rp6.000. Serta surat pernyataan untuk bersedia menaati segala peraturan kehidupan praja dan bersedia mengembalikan seluruh biaya pendidikan yang telah dikeluarkan pemerintah dikarenakan mengundurkan diri atau melanggar peraturan pendidikan diketahui orang tua/wali di atas materai Rp6.000,” jelasnya. Seleksi administrasi, lanjut Affan, dilakukan BKD Kota Medan yang dikoordinasikan oleh Pemerintah Provinsi Sumatera Utara. CPNS Calon Praja IPDN yang mengikuti wawancara

sangat meresahkan masyarakat. "Saya yakin, satu padu antara masyarakat dengan polisi bisa membuat kita maksimal memberantas narkoba. Karena akibat narkoba, banyak orang melakukan tindakan kriminal seperti jambret dan sebagainya," jelasnya. Rawan Kriminal Nico juga mengatakan bahwa aksi kriminalitas yang menonjol saat ini, sering terjadi pada kriminalitas jalanan seperti penjambretan, pencurian modus pecah kaca mobil, ranmor, dan lain-lainnya. "Polsek Medan Kota dan Polsek Medan Baru yang (paling) rawan," sebut Nico sembari melirik matanya ke arah Kapolsek Medan Kota Kompol Paulus Hotman Sinaga. Kemudian, untuk menekan angka krimi-

nalitas, dirinya menyiapkan sebuah terobosan baik ntuk mencegah maupun mengungkap kriminalitas dengan melaksana tiga metode. "Yang pertama preventif, di mana preventif ini, akan dipadukan Binmas dan Intel untuk menyerap informasi dari masyarakat, lalu menentukan titik mana saja yang rawan. Sedangkan preventif itu, fungsi Sabhara dan Satuan Lalulintas, dapat informasi dari Binmas dan Intel, masuk polisi dengan menggunakan baju seragam, yang ketiga penegak hukum," jelasnya. Lanjut Nico, kalau tetap saja terjadi tindak kriminalitas, seluruh polisi bisa menangkap pelaku yang mengetahui pelaku, kemudian diserahkan kepada reserse kriminal. "Semua polisi bisa menangkap, namun proses penyelidikannya di reserse," katanya.(THA)

Pemerintah Harus Sikapi Tarif Angkutan Umum

pantukhir belum merupakan jaminan bahwa yang bersangkutan dinyatakan lulus dan diterima sebagai CPNS Praja IPDN Tahun Ajaran 2013/2014. Sejumlah tes yang akan dihadapi para pelamar diantaranya tes karakteristik pribadi, tes intelegensi umum, dan tes wawancara kebangsaan. Kemudian mengikuti tes kesehatan dan tes kesamaptaan/jasmani. Untuk tes psikologi dilakukan Dinas Psikologi TNI AD dan tes integritas dan kejujuran oleh Komisi Pemberantasan Korupsi. “Tes-tes itu akan dilaksanakan di Medan. Sedangkan penentuan akhir dilaksanakan oleh Panitia Penentuan Akhir yang ditetapkan Mendagri di Kampus IPDN Jatinangor. Seleksi menggunakan sistem gugur. Artinya, para peserta dapat mengikuti seleksi tahap selanjutnya apabila dinyatakan lulus atau memenuhi syarat pada tahap sebelumnya,” pungkasnya. Pengumuman seleksi CPNS Calon Praja IPDN ini juga dapat dilihat di Kantor BKD Kota Medan, website Pemko Medan yaitu www.pemkomedan.go.id, Dinas Pendidikan Kota Medan, SMA Negeri di lingkungan Pemko Medan dan kantor camat se-Kota Medan.(BEN)

Medan-andalas Kenaikan harga bahan bakar minyak (BBM) yang telah ditetapkan pemerintah beberapa waktu lalu membuat para sopir angkutan umum/angkutan kota (angkot) di Medan menaikkan tarif, meskipun belum ada keputusan resmi dari Kementerian Perhubungan tentang hal tersebut. Pengamat transportasi dan tata ruang dari Universitas Sumatera Utara (USU) Filyanti Bangun menilai bahwa pemerintah tidak tanggap akan kelangsungan hidup para sopir. Buktinya sudah beberapa hari semenjak kenaikan BBM para sopir menjadi bingung karena keputusan tentang tarif angkot belum juga dinaikkan. "Saya menilai pemerintah seperti buang badan, seharusnya pemerintah bisa membaca situasi akan kenaikan B B M hingga masalah kehidupan para sopir, jadi pemerintah sudah mengumumkan adanya ke-

Kamis, 27 Juni 2013

1. AndalasToday

05.00 – 06.00 WIB

2. StarMorningRequest

06.00 – 07.00 WIB

3. Ngobrol Bareng Starnews Bersama Nadin 07.00 – 08.30 WIB Erlangga 4. InfoBisnis&Ekonomi

09.00 – 10.00 WIB

5. StarWorld

10.00 – 11.00 WIB

6. StarLife

11.07 --12.00 WIB

7. StarHotNewsSiang

12.07 – 13.00 WIB

8. Info Anda (Informasi Perakiraan cuaca & 13.07 – 14.00 WIB Reporter) 9. StarTalkshow

15.07--16.00 WIB

10. StarHotNewsSore

16.07--19.00 WIB

11. StarRequest

19.07 – 21.00 WIB

12. StarHotNewsMalam

21.07 – 22.00 WIB

13. StarNight

22.07 – 00.00 WIB

naikan atau tidak dinaikkan tarif angkot, jika tidak dinaikkan apa yang akan diberikan kepada para sopir untuk menunjang kehidupannya," katanya kepada wartawan, Jumat (28/6). Sementara itu, pengamat ekonomi dari Universitas Negeri Medan (Unimed) Muhammad Ishak mengharapkan kepada pemerintah supaya jeli dalam melihat dampak tentang kenaikan BBM ini, sebab tidak mudah bagi rakyat kecil untuk menerimanya. "Saya rasa pemerintah terkesan buru-buru menaikkan harga BBM, melihat kondisi dan situasi di mana jelang puasa, ajaran baru, sehingga menimbulkan dampak yang sangat buruk buat masyarakat kecil," ungkapnya. Ishak juga menyarankan kepada pemerintah agar cepat mengatasi hal tentang kenai-

kan tarif angkot tersebut, karena para sopir juga butuh uang untuk kelangsungan hidupnya, meskipun terkesan mahal bagi penumpang, tetapi sopir juga butuh kelangsungan usahanya. "Pemerintah harus bisa menstabilkan harga suku cadang, agar tidak terlalu berat buat para sopir," pungkasnya. Seperti diberitakan sebelumnya, Pemerintah Kota Medan melalui Dinas Perhubungan, Kamis (27/6) menetapkan tarif angkot untuk umum Rp4.500, sedangkan pelajar/ mahasiswa Rp3.000 per estafet (10 Km). Diketahui, pada April 2013 atau sebelum kenaikan harga BBM, tarif angkot di Kota Medan telah dinaikkan. Tarif untuk umum Rp3.800 per estafet, sedangkan mahasiswa/ pelajar Rp2.500 per estafet.(STARBERITA/GUS)


HUKUM KRIMINAL

Sabtu 29 Juni 2013

Kaca Bus Sutra Dilempar OTK Satu Penumpang terluka Pancur Batu-andalas Bus sumatera trnsport (Sutra) BK 7232 SK yang dikemudikan Gemuk Sembiring (45) warga Desa Bekerah, Kecamatan Naman Teran, Kabupaten Tanah Karo, dilempar orang tak dikenal (OTK) saat melintas di kawasan Jalan Jamin Ginting Desa Durin Simbelang, Kamis (27/6) sekira pukul 18.30 WIB. Akibatnya kaca belakang sebelah kanan mobil dengan nomor pintu 588 tersebut pecah dan mengenai seorang penumpang. Bus semula datang dari Tanah Karo menuju Medan. Setibanya di TKP, bus terkena lemparan batu. Seorang penumpang ber-

nama Hendra yang duduk di belakang sebelah kanan, langsung menjerit, karena serpihan kaca yang menghantam mobil tersebut mengenai kepalanya. Mendengar itu, sang sopir langsung berhenti dan mempertanyakan kenapa menjerit kepada penumpangnya tersebut. Mengetahui itu, sore itu juga Gemuk melaporkannya ke mandornya yang berada di Medan selanjutnya mendatangi Mapolsek Pancur Batu guna melaporkan kejadian pelemparan itu. Kapolsek Pancur Batu Kompol Darwin Sitepu PB SH saat dikonfirmasi membenarkan kejadianb tersebut. (JL)

Gadaikan Sepeda Motor Pinjaman

Pemuda Pengangguran Dibekuk Tanjung Balai-andalas Seorang pemuda pengangguran di Kecamatan Datuk Bandar, dibekuk petugas Reskrim Polres Tanjung Balai karena menggelapkan sepeda motor pinjaman. Tersangka Kamal (24) warga Jalan Sudirman, Kelurahan Sijambi, dicokok polisi saat menghadiri pesta di rumah mertua abang iparnya, di daerah Bandar Jawa, Kabupaten Asahan, kemarin. Kanit Idik I Sat Reskrim Polres Tanjung Balai Iptu Darsono saat dikonfirmasi, Jumat (28/6) mengatakan, penangkapan tersangka atas laporan korbannya, Kardo Panggabean (19) warga Jalan Panca Karsa, Kelurahan

Pahang, Kecamatan Datuk Bandar, 27 Juni lalu. Dalam laporannya korban mengaku modus operandi yang digunakan tersangka dengan cara meminjam sepeda motor Supra Fit BK 2571 QAB miliknya dengan alasan pergi sebentar. Namun setelah diberi pinjam, tersangka tak kunjung mengembalikan sepeda motor tersebut kepada korban. Tersangka malah menggadaikannya. Tak terima dengan perbuatan tersangka, korban lalu melapor ke Polres Tanjung Balai. Dan atas laporan korban, tersangka ditangkap. Dalam pemeriksaan tersangka mengadaikan sepeda motor korban dengan harga Rp 1.200.000. (AS)

Balita Tewas Akibat Lakalantas Blangpidie-andalas Fizar Alfatar (4,5), bayi bawah lima tahun (balita) asal Alue Padee, Kecamatan Kuala Batee, Kabupaten Aceh Barat Daya (Abdya) ini berhasib naas. Fijar tewas setelah sepeda motor yang dikendarai orangtuanya mengalami kecelakaan dengan truk mengangkut kerbau di Jalan Nasional Blangpidie - Meulaboh, Kamis (27/6) sekira pukul 18.30 WIB. Saksi mata di TKP mengatakan, saat itu orangtua korban, Azhar melintas di TKP mengendarai sepeda motor BL 6401 PG membonceng anaknya itu. Saat bersamaan, muncul truk bermuatan kerbau melaju dari arah yang bersamaan. Belum diketahui pasti penyebabnya, teruk tersebut hilang kendali dan menyerempet sepeda mo-

tor korban. Akibatnya, bapak dan anak tersebut tercampak sejauh dua meter dari lokasi kejadian. Tak lama kemudian, warga melihat bocah malang itu tewas di tempat, sedangkan orangtuanya mengalami luka parah. Korban tewas setelah mengalami pendarahan hebat karenanya kepalanya pecah serta patah tulang paha dan rusuk. Kasat Lantas Polres Abdya, AKP M Saepuddin saat dikonfirmasi, Jumat (28/ 0) membenarkan kejadian tersebut. Pihaknya kini telah mengamankan sopir dan kernet serta truk ke Mapolres Abdya. “Kita masih periksa kasus ini. Dari hasil pemeriksaan sementara, kecelakaan terjadi akibat sopir truk hilang kendali," kata Saepuddin. (AS)

Pencuri Gasak Rocky Haji Soman Tebing Tinggi-andalas Satu unit mobil Rocky BK 99 MT milik Haji Soman (56) raib digasak pencuri dari halaman rumahnya di Jalan Aman, Kelurahan Deblod Sundoro, Kecamatan Padang Hilir, Kota Tebing Tinggi, Jumat (28/6) dini hari. Kasus pencurian itu pertama kali diketahui Hj Suliana (50), istri korban saat membuka pintu rumahnya usai salat subuh sekira pukul 05.30 WIB. Mengetahui mobil mereka tak lagi berada di depan rumah, Suliana langsung memberitahukan kepada suaminya. Setelah dicek, ternyata gembok pagar rumah korban sudah rusak. Menurut keterangan Haji Soman, malam hari sebelum mereka tidur, dirinya yang memasukkan mobil ke halaman rumah.

"Semua kukunci pak, termasuk stiurnya. Tapi pelaku kurasa memang sudah pemain betul," kata Haji Soman. Atas peristiwa tersebut, korban menyuruh anak kandungnya, M Arif (30) warga Jalan Sei Wampu, Lingkungan VI, Kelurahan Durian, Kecamatan Bajenis, Kota Tebing Tinggi membuat laporan ke Polres Tebing Tinggi. "Tadi pagi aku ditelepon mamakku, katanya mobil mereka hilang. Karena orang tuaku tak sempat buat laporan, aku yang disuruh mereka," kata Arif. Dalam laporannya tersebut, korban mengaku mengalami kerugian mencapai Rp65 juta rupiah. Kasubbag Humas Polres Tebing Tinggi saat dikonfirmasi membenarkan laporan korban. (MET)

harian andalas | Hal.

4

Dua Oknum PNS Tertangkap Main Judi Gayo Lues-andalas Dua oknum Pegawai Negeri Sipil (PNS) di Gayo Lues, Aceh, tertangkap basah asyik bermain judi kartu joker bersama dua orang warga lainnya di wisata Blang Tasik, Kecamatan Blangjeranggo, kemarin. Kedua oknum PNS guru di SMP 1 Blangjeranggo dan PNS penyuluh pertanian itu tak bisa mengelak saat petugas Reskrim Polres Gayo Lues menggerebeknya. "Dari penangkapan itu kita sita barang bukti kartu joker dan uang diduga untuk taruhan sebesar Rp900 ribu," kata Kepala Satuan Reserse

Kriminal Polres Gayo Lues Iptu Herly Purnama, Jumat (28/6). Disebutkannya, kelima penjudi kartu joker tersebut, AM (PNS guru), warga Desa Peparik Gaib, Hen (PNS Penyuluh Pertanian), warga Kota Panjang, DA (petani), warga Peparik Gaib, Bus (petani), warga Penosan, NP (petani), warga Desa

Sekuelen dan ZL, warga Penosan. "Saat ini para tersangka sedang kita periksa, belum tau apakah para tersangka akan diserahkan ke pihak Satpol PP dan WH untuk dilakukan proses Cambuk atau tidak. Hal itu baru diketahui setelah selesai dilakukan penyidikan," kata Herly. Penggerebekan itu sendiri menurut Herly merupakan tindak lanjut informasi dari warga. Tim yang dipimpin Kanit Buser Bripka M Rafi Sikedang langsung mengarah ke TKP dan langsung melakukan penggerebekan.

“Saat penggerebekan kami lakukan, para tersangka sedang bermain judi kartu joker atau leng," ujar Herly. Terpisah, Kabid Dikmen Dikjar Kabupaten Gayo Lues, Wahidin Porang mengutuk perbuatan kedua oknum PNS tersebut. Karena selain telah mencemarkan nama baik dewan guru di Gayo Lues, oknum guru tersebut juga telah melanggar kode etik guru pasal 2 tentang propesi guru yang terhormat dan mulia. “Kita tidak akan membela yang salah, oknum guru itu telah

mencemarkan nama baik PNS dan khususnya guru, kita akan menindak tegas sesuai dengan aturan yang berlaku,� katanya. Sementara itu, Sekda Kabupaten Gayo Lues, Drs H Abu Bakar Djasbi mengucapkan terima kasih kepada aparat kepolisian yang telah menindak oknum guru yang kedapatan bermain judi tersebut. “Hukumanya bila perlu dikeluarkan saja dari PNS, kita tidak akan melindunggi orang yang salah meskipun ia PNS, dan masalah ini akan kita tindak lanjuti sampai tuntas,� katanya di Kantor Bupati Gayo Lues. (NUAR)

Kepling II Medan Denai Ditangkap Terkait Kasus Narkoba Medan-andalas Kepala Lingkungan (Kepling) II Kecamatan Medan Denai, E, dilaporkan ditangkap petugas Reserse Narkoba Polresta Medan dalam kasus narkoba. Dia dicokok polisi dari kediamannya di Jalan Manunggal/

Jermal XII, Medan Denai, Kamis (27/6) petang. Darinya polisi menyita barang bukti 3 gram narkotika jenis sabusabu dan beberapa paket kecil daun ganja dan timbangan elektrik. Informasi diperoleh, penangkapan tersangka merupakan tin-

dak lanjut dari informasi dari masyarakat yang menyebutkan bahwa tersangka memiliki narkoba diduga untuk dijual. Atas informasi tersebut, polisi lalu memantau gerak-gerik tersangka sembari melakukan penyamaran sebagai pembeli.

Upaya petugas membuahkan hasil. Saat transaksi berlangsung dan barang bukti terlihat, tersangka langsung ditangkap. Dia langsung digelandang ke Mapolresta Medan duna dilakukan pemeriksaan. Kasat Reserse Narkoba Polresta Medan Kompol Donny

Alexander SIK ketika dikonfirmasi wartawan membenarkan penangkapan tersebut. "Pengungkapan ini masih kita kembangan. Ada seorang lagi rekan tersangka yang belum ditangkap," kata Donny, Jumat (28/6) siang. (HER)

Polres Tj Balai Musnahkan Barang Bukti Narkoba Tanjung Balai-andalas Kepolisian Resor Tanjung Balai memusnahkan barang bukti narkoba terdiri dari 7.384,47 gram ganja dan 680,02 gram sabu-sabu di halaman apel Mapolres Tanjung Balai, Jumat (28/6). Barang bukti narkoba yang dimusnahkan itu merupakan hasil tangkapan dari 21 Oktober 2012 hingga 4 Juni 2013. Semuanya ada 10 kasus dengan jumlah tersangka 4 orang. Pemusnahkan yang dipimpin Kapolres Tanjung Balai AKBP ML Hutagaol SIK, Waka Polres Kompol Junaydi SH dan dihadiri Wali Kota Tanjung Balai, Dandim 0208 Asahan, Danlanal TBA, Kajari TBA, Ketua Pengadilan TBA, Ketua MUI, Tokoh Pemuda dan ormas FKPPI. Kapolres Tanjung Balai AKBP ML Hutagaol SIK mengatakan, barang bukti yang dimusnahkan terdiri dari ganja tak bertuan seberat 2000 gram. Hasil sitaan dari kawasan Jalan M Abbas Gang Losmen Lingkungan III, Kelurahan Pantai Burung, Kecamatan TBS, 31 Okt 2012 lalu. Selanjutnya ganja tak bertuan seberat 6,40 gram disita dari

andalas/adi sastra

MUSNAHKAN NARKOBA - Waka Polres Tanjung Balai Kompol Junaydi SH dan Wali Kota Tanjung Balai, Dandim 0208 Asahan, Danlanal TBA, Kajari TBA, Ketua Pengadilan TBA, Ketua MUI, saat memusnahkan barang bukti narkoba. kawasan Jalan M Abbas Gang Losmen Lingkungan KIII, Kelurahan Pantai Burung,

Kecamatan TBS, 4 Mei 2013. Barang bukti sabu tak bertuan seberat 0,22 gram

disita dari LP Pulo Simardan, 21 Okt 2012. Barang bukti sabu tak bertuan seberat 3,30 gram

sitaan dari LP Pulo Simardan, 12 Desember 2012. Barang bukti ganja tak bertuan seberat 200 gram sitaan dari hasil razia di LP Pulo Simardan, 3 Januari 2013. Barang bukti sabu tak bertuan seberat 0,5 gram sitaan dari hasil razia di LP Pulo Simardan, 5 Januari 2013. Barang bukti sabu seberat 505 gram sitaan dari Pelabuhan Teluk Nibung dengan tersangka Ilyas Bin Abu Bakar, 9 April 2013. Barang bukti ganja seberat 80 gram sitaan dari Perumahan PT Agis, Jalan Amir Hamzah Linkungan II, Kelurahan Keramat Kubah, Kecamatan STR, 28 April 2013, dengan tersangka Erwin Fauzi Marpaung. Barang bukti ganja seberat 5.098,07 gram sitaan dari Perumahan PT Agis, Jlana Amir Hamzah Linkungan II, Kelurahan Keramat Kubah, Kecamatan STR, 28 April 2013 dengan tersangka Sumarni Pangabean Alias Erni. Serta Barang bukti sabu seberat 171 gram dari Jalan Malaka Linkungan IV, Kelurahan Pantai Burung, Kecamatan TBS, 17 Mei 2013, dengan tersangka Topik Akbar yang kini Buron (DPO).(AS)

Curi HP, Mantan Residivis Nyaris Tewas Dimassa Baru 6 bulan bebas dari lembaga pemasyarakatan setelah menjalani hukuman 1,5 tahun penjara akibat mencuri emas di Pasar Galang, Agus Salim (29) warga Simpang Pama Dusun V Desa Jaharun A, Kecamatan Galang, kembali berulah.

M

antan narapidana (residivis) ini nyaris tewas dimassa warga di kawasan Dusun I Desa Jaharun B, Jumat (28/6) sekira pukul 04.00 WIB, karena ketahuan mencuri HP (handpohne) milik Heni (23) warga setempat. Tersangka bersama temannya, K, telah berencana untuk mencari sasaran, dan dengan mengendarai sepeda motor Honda Revo, Agus Salim dan temannya bergerak dari Desa Jaharun A menuju Desa

Jaharun B. Tiba di Desa Jaharun B, tersangka dan temannya K menemukan sasaran yaitu rumah korban Heni. Kemudian Agus pun turun dan ditinggal pergi oleh K, dan akan dijemput kembali setelah Agus berhasil melakukan aksinya. Tersangka kemudian mengamat-amati rumah milik Sugeng yang saat itu tidak berada di tempat karena sedang ada kerjaan di Padang Sidempuan, sementara yang tinggal di rumah saat itu adalah adiknya yaitu Indra (43) bersama keponakannya Heni (23). Setelah itu tersangka Agus pun menyiapkan tanggok yang terbuat dari kain. Selanjutnya dengan menggunakan sebatang besi, Agus mencongkel jendela kamar yang dihuni oleh Heni dan mengambil dua unit HP merk Nokia tipe X2, dan 6070 dengan menggunakan tanggoknya. Berhasil mencuri handphone

andalas/bobby lusaka purba

Tersangka Agus Salim, mantan narapidana (residivis) saat diamankan di Polsek Galang, karena ketahuan mencuri HP (handpohne) milik Heni (23). milik korban, Agus pun meninggalkan rumah itu dan berjalan kaki menuju Dusun I Desa Jaharun B Kecamatan Galang, dan berniat mencari sasaran lagi. Namun belum sempat niat mencuri untuk kedua kalinya terwujud, warga sekitar yang sedang melakukan ronda karena

sepekan belakangan rumah warga sering dibongkar maling, melihat Agus sedang berjalan. Karena warga sekitar tidak mengenal Agus, warga pun menginterogasi dan bertanya tinggal dimana dan sedang ngapain subuh-subuh ke kampung orang lain. Agus pun menjawab sedang mau mencari tempat buang air besar. Curiga melihat Agus, warga pun menudingnya maling dan dengan spontan Agus berlari meninggalkan warga. Warga pun tidak tinggal diam dan terus mengejar Agus. Upaya Agus untuk lolos dari kejaran warga pun kandas. Karena saat berada di depan rumah Rudi (28) warga Dusun I Desa Jaharun B Kecamatan Galang, warga berhasil menangkap Agus dan langsung menghajarnya. Agus pun dikerumuni puluhan warga dan terus menghajar Agus hingga wajahnya babak belur. Bahkan diantara massa ada yang

beranjak untuk membeli bensin dengan maksud mau membakar Agus. Keberuntungan masih berpihak pada Agus, karena belum sempat warga yang membeli bensin itu kembali, petugas Polsek Galang yang mendapat informasi langsung turun kelokasi dan mengamankan Agus dari amukan massa. Selanjutnya Agus diboyong ke Polsek Galang dan barang bukti 2 unit handphone milik korban Heni berhasil ditemukan dalam kantong celana jeans yang dipakainya. Kapolsek Galang AKP Wahyuddin didampingi Kanit Reskrim Ipda Suhardiman kepada andalas mengatakan jika Agus telah diamankan dari amukan massa karena mencuri HP milik warga disana. “Kita masih melakukan pemeriksaan kepada Agus untuk pengembangan. Temannya berinisial K masih kita buru,� sebut Kapolsek. (BOB)


HUKUM KRIMINAL

Sabtu 29 Juni 2013

harian andalas | Hal.

5

andalas/riski mulya

DITANGKAP – Petugas Resnarkoba Polresta Medan memboyong Vandame Sin Alias Asin (bersebo), tersangka yang ditangkap dalam kasus pembuatan pil ekstasi di di Jalan Brigjen Katamso Dalam I No 6 Medan Maimun.

TUNJUKAN BARANG BUKTI – Kabid Humas Poldasu Kombes Pol Heru Prakoso (kiri), Kapolresta Medan AKBP Nico Afinta (kanan) dan Kasat Res Narkoba Kompol Dony Alexander (kiri) menunjukan barang bukti hasil penggerebekan pabrik pil ekstasi.

Polisi Gerebek Pabrik Ekstasi di Katamso Medan-andalas Petugas Reserse Narkoba Polresta Medan menggrebek rumah yang dijadikan pabrik pembuatan pil ekstasi di Jalan Brigjen Katamso Dalam I No 6 Medan Maimun, Kamis (27/06/2013) sekira pukul 14.30 WIB. Dari penggerebekan tersebut, selain menangkap tersangka Vandame Sin Alias Asin (41), polisi juga menyita barang bukti 51 butir pil ekstasi warna hijau, 21 butir pil ekstasi warna merah

jambu, 42 butir pil ekstasi warna Oranye, dan 50 butir Pil ekstasi warna Ungu. Serta bahan-bahan pembuatan ekstasi. Kabid Humas Poldasu Kombes Pol Heru Prakoso didampingi

Kapolresta Medan AKBP Nico Afinta dan Kasat Res Narkoba Kompol Dony Alexander dalam keterangannya menjelaskan, hasil penyelidikan pabrik pembuatan ekstasi ini telah berjalan selama 4 bulan. "Jaringan ini telah beroperasi selama 4 bulan," ujarnya. Dijelaskannya, dalam satu minggu jaringan ini bisa memproduksi sekitar 1000 pil ekstasi dengan modal sebesar Rp 50 ribu perbutirnya dan dijual dengan harga Rp 150 ribu perbutir.

"Dalam 1 minggu jaringan ini bisa memperoduksi 1000 butir, jika keuntungannya Rp 100 ribu perbutir, maka dalam 1 minggu bisa menghasilkan keuntungan sebesar Rp 100 juta," jelasnya. Ditambahkan Nico, berdasarkan pengakuan tersangka kalau jaringan ini telah beroperasi selama 4 bulan maka keuntungan yang diperoleh selama ini mencapai Rp 1,6 miliar . "Sudah beroperasi 4 bulan, jadi omsetnya sekitar Rp 1,6 miliar ," ujarnya.

Menurut Nico berdasarkan pengakuan tersangka, pil ekstasi ini untuk saat ini masih diedarkan di wilayah Medan. "masih di Medan diedarkan," ucapnya. Untuk pengembangan kasus ini Nico menegaskan, pihaknya masih memburu tersangka A warga Jakarta yang mengajari tersangka Asin untuk membuat pil ekstasi ini. "Kita masih buru temannya yang mengajari membuat pil ekstasi ini," tegasnya. (HER)

Kasus Penganiayaan dan Pengancaman

Korban Resah, Pelaku Belum Ditangkap Tanah Karo-andalas Pidel Sibue (19) warga Desa Beganding, Kecamatan Simpang Empat, Kabupaten Tanah Karo, korban penganiayaan dan pengancaman mengaku resah dan takut karena pelaku BS (40) hingga Jumat (28/6), belum ditangkap pihak kepolisian. Baik korban maupun warga sekitar mengaku mendapat kabar bahwa BS terlihat berkeliaran di desa mereka. Akibatnya, remaja korban penganiayaan mengaku takut kalau-kalau pelaku menganiayanya. Korban dan keluarganya sudah berkali-kali mempertanyakan laporannya ke Mapolsek Simpang Empat. Namun, jawaban

yang diterimanya kurang memuaskan. “Aku masih takut terjadi kembali seperti peristiwa yang lalu bang. Pasalnya, dia (BS) masih bebas berkeliaran. Padahal abang dan mamak saya sudah bolak balik mempertanyakan tindak lanjut laporanku ke Polsek Simpang Empat. Tapi jawaban yang diterima abang aku, justru pihak polisi mengajak abangku untuk sama-sama mencari pelaku,” kata Pidel. “Masak polisi tidak mampu menangkap pelaku bang, kalau mereka memang serius, aku yakin pelaku itu dapat ditangkap. Anehnya, aku diajaknya ikut nangkap,” ujarnya. (LAMS)

Kejati Belum Terima Pelimpahan Kapolri Akui Pengamanan Dinamit Kurang Berkas Wabup Batu Bara Medan-andalas Kasi Penerangan Hukum Kejaksaan Tinggi Sumatera Utara, Candra Purnama, menyatakan berkas acara pemeriksaan (BAP) Wakil Bupati Batu Bara, Gong Matua Siregar belum dilimpahkan pihak Polda Sumut, meskipin telah dinyatakan lengkap (P-21). “Memang benar telah P-21, tapi hingga saat ini pihak Polda Sumut belum juga melimpahkan tersangka dan barang bukti ke kita,” ujar Chandra Purnama kepada wartawan, Jumat (28/6). Chandra menerangkan, pasca BAP dinyatakan lengkap oleh Polda Sumut, seharusnya dilanjutkan dengan penyerahan ter-

sangka dan barangbukti, untuk selanjutnya Kejaksaan menyiapkan materi dakwaan untuk selanjutnya disidangkan. “Kita tidak tahu apa alasan belum juga dilimpahkan ke Kejaksaan. Nanti saya tanyakan ke Jaksa yang menanganinya apakah sudah ada kordinasi dengan pihak penyidik di Poldasu,”ujar Chandra. Sebagaimana diketahui, Wakil Bupati Batubara, Gong Matua Siregar dijadikan tersangka oleh penyidik Sub Direktorat II Bidang Harta Benda Tanah dan Bangunan Kepolisian Daerah Sumatera Utara (Sumut), terkait kasus dugaan penipuan proyek jual beli limbah alumunium PT

Inalum sejak 2011 lalu. Gong Matua dijadikan tersangka terkait pada pengaduan proyek fiktif tender penjualan limbah alumunium PT Indonesia Asahan Alumunium (Inalum), perusahaan kerjasama Indonesia-Jepang yang pabriknya ada di Kuala Tanjung, Kabupaten Batubara, Sumut. Sebagai Wabup, Siregar diduga terlibat didalamnya. Selain menetapkan Siregar sebagai tersangka, Polda Sumut juga menetapkan status tersangka terhadap tiga orang pengusaha, yang diduga terlibat dalam kasus penggelapan limbah alumunium PT Inalum ini. (STARBERITA)

Jakarta-andalas Kepala Kepolisian Negara Republik Indonesia (Kapolri) Jenderal Pol Timur Pradopo mengakui pengamanan dinamit yang hilang dalam perjalanan dari Subang ke Bogor itu kurang. "Kalau saya lihat dari hasil laporan, ya memang kurang," kata Timur seusai memimpin upacara kenaikan pangkat di Ruang Rapat Utama (Rupatama) Mabes Polri Jakarta, Jumat (28/6). Menurut Timur, akan ada evaluasi atas minimnya pengawalan kendaraan yang mengangkut bahan peledak itu. Apalagi dari empat kendaraan, pengamanan hanya dilakukan oleh dua petugas.

"Ada berapa kendaraan cuma diamankan dua orang, jadi kurang, berarti ada evaluasi," ujarnya. Ditambahkannya pula, kejadian hilangnya 250 batang dinamit itu adalah kecelakaan. Maka, jika ada kelalaian, siapapun akan diproses. "Tapi sekarang kita fokus bagaimana mencari barang (dinamit) itu. Kita sudah buat tim, baik dari markas besar atau polda, Polda Metro Jaya dan Polda Jabar. Kita tunggu hasilnya," ucapnya. Timur juga berpesan agar kejadian serupa jangan sampai terjadi lagi. Jika ingin melakukan pengamanan yang maksimal, terlebih untuk barang yang berbahaya

seperti bahan peledak, hendaknya tidak menghemat personel dalam melakukan pengawasan. "Jangan sampai terulang lagi. Jadi kalau mau melakukan pengamanan ya jangan 'ngirit' personel seperti itu," tukasnya. Seperti diberitakan sebelumnya, sebanyak dua boks berisi 250 batang dinamit diketahui hilang, setelah supir memeriksa penutup truk dalam kondisi rusak dan terbuka di Cigudeg, Bogor, Kamis (27/ 6) pagi. Truk bernomor polisi T8952 bersama tiga truk lainnya mengambil dinamit milik PT Multi Nitrotama

Kimia (MNK) dari Gudang Bahan Peledak Kalijati Subang, Jawa Barat, pada Rabu (26/6). Rencananya, peledak berbahan dasar amonium nitrat tersebut akan diantarkan ke PT Batu Sarana Persada (BSP) yang berlokasi di Kecamatan Cijeruk, Kabupaten Bogor, Jawa Barat. Kepala Biro Penerangan Masyarakat (Karo Penmas) Divisi Humas Mabes Polri Brigjen Pol Boy Rafli Amar mengatakan pihaknya hingga kini telah memeriksa 12 saksi, termasuk supir, kernet, serta petugas pemeriksa di PT BSP di tempat tujuan. (ANT)

Telkomsel Prihatin Pelanggan Ditipu Polisi Gadungan Telkomsel kembali mengimbau masyarakat untuk berhati-hati terhadap SMS penipuan maupun mengarahkan pelanggan melihat website tertentu untuk menipu dengan modus pelanggan memenangkan undian berhadiah.

I

mbauan itu disampaikan Telkomsel melalui Head of Corporate Communication Sumatera Division Hadi Sucipto S menyikapi pemberitaan di Harian Andalas, Jumat 28 Juni 2013 di halaman 4 dengan judul “Perwira Polri Gadungan Tipu Warga Biru-biru.” "Kami turut prihatin atas kejadian yang dialami Bapak Rudi Hartono dan berharap bahwa pelaku dapat segera terungkap," kata Hadi Sucipto dalam rilisnya kepada andalas, Jumat (28/6). Dia menjelaskan bahwa satusatunya website korporasi Telkomsel yang memberikan informasi resmi terkait program, layanan produk ataupun promosi berhadiah secara transparan dan jelas kepada pelanggan hanyalah www.telkomsel.com. Dengan beredarnya SMS penipuan maupun SMS yang mengarahkan pelanggan mengunjungi website yang tidak dapat dipertanggungjawabkan kebenaran-

nya tersebut, Telkomsel mengimbau masyarakat agar tidak mudah terpancing, lebih waspada, serta berhati-hati dalam menyikapi modus penipuan tersebut. Segala informasi dari Telkomsel untuk pelanggan, baik mengenai program, layanan produk ataupun promosi berhadiah, Telkomsel selalu menggunakan mekanisme pemberitahuan resmi, diantaranya melalui surat resmi, pemberitaan di media massa nasional, informasi di GraPARI terdekat atau di Call Center Telkomsel, serta website www.telkomsel.com. Dalam menyelenggarakan program promosi berhadiah, Telkomsel akan menanggung 100 persen pajak hadiah pemenang, sehingga pelanggan tidak perlu lagi mengeluarkan dana untuk membayar pajak hadiah dan sejenisnya. Apabila terdapat informasi atau permintaan yang mengarahkan pelanggan untuk membayar sejumlah biaya dalam nominal tertentu, maka dapat dipastikan hal tersebut bermotif penipuan. Telkomsel menurutnya berupaya secara serius menangani SMS dan website penipuan serta melakukan klarifikasi kepada pelanggan yang mengeluhkan permasalahan ini. Telkomsel juga akan segera menindaklanjutinya ke pihak berwajib berbagai bukti pelanggaran yang dilakukan oleh oknum tertentu terkait SMS dan website penipuan tersebut. Pelanggan dapat melakukan

konfirmasi serta pelaporan adanya dugaan penipuan yang mengatasnamakan Telkomsel melalui layanan call center 24 jam, dengan menghubungi 133 untuk pelanggan kartuHalo, serta 155 dan 188 untuk pelanggan simPATI dan Kartu As. Tersedia pula akses ke nomor lain, yakni 08071811811. Di samping itu, pelanggan juga dapat mengirimkan email pertanyaan ke cs@telkomsel.co.id atau konfirmasi melalui facebook.com/telkomsel dan twitter @telkomsel. Pelanggan Telkomsel juga dapat mengunjungi GraPARI terdekat, untuk berkonsultasi langsung dengan petugas customer service yang senantiasa membantu dan memberikan solusi sesuai kebutuhan. Pelanggan juga dapat memeriksa sendiri program Telkomsel Poin melalui akses gratis *111# dari kartuHalo serta *116# dari simPATI dan Kartu As. Seperti diberitakan andalas, Rudi Hartono (38) warga Pasar 6, Desa Candi Rejo, Kecamatan Biru-biru menjadi korban penipuan yang dilakukan Bima Prasetyo, mengaku perwira polisi dari Mabes Polri berpangkat AKBP. Dalam aksinya, Bima mengaku bahwa Rudi merupakan pemenang Telkomsel Poin dan berhak mendapatkan sebuah mobil Toyota All New Avanza. Namun, Bima meminta uang Rp7 juta sebagai biaya administrasi.

Ditemui di Mapolda Sumut, Kamis (27/6) sore, Rudi mengaku peristiwa itu berawal ketika dirinya mendapat pesan singkat (SMS) dari Bima pada Selasa (25/6) menerangkan bahwa Rudi pemenang undian Telkomsel Poin dengan hadiah satu unit mobil Toyota All New Avanza. Karena sudah 10 tahun mengikuti program Telkomsel Poin, Rudi pun sangat senang mendapatkan SMS itu. Saking bahagianya, ia langsung memeluk istrinya, Anike (38) yang tengah hamil 8 bulan. "Selanjutnya, akupun mengklik website www.programtelkomselpoin-2013.blogspot.com yang ada dalam SMS itu. Dan benar, pin yang aku terima B89C7H9 yang ada dalam isi SMS tersebut menjadi pemenang undian tersebut," jelasnya. Lalu, Rudi menghubungi nomor Hotline Telkomsel yang tertera di dalam blog tersebut yakni 085219102240. Namun, saat dihubunginya tersebut, pemilik nomor itu tidak langsung mengangkat telepon Rudi. "Kemudian, berselang satu hari, baru aku dihubungi sama seseorang yang bernama Rahmad Efendi. Ia mengaku sebagai Kabag Humas Telkomsel. Saat itu, dia mengatakan dirinya tidak mengangkat teleponku semalam karena banyak orang yang mengaku sebagai pemenang Telkomsel Poin. Setelah aku bacakan nomor pin yang kudapat dari SMS

tersebut, baru dia percaya kalau aku merupakan pemenangnya dan kemudian menyuruhku menghubungi Bima," sambungnya lagi. Rudi kemudian segera menghubungi Bima. Kepada Rudi, Bima mengaku dirinya merupakan oknum polisi berpangkat AKBP yang bertugas di Mabes Polri. Kemudian, setelah memenuhi prosedur sebagai pemenang undian tersebut, Bima meminta Rudi supaya mengurus biaya administrasi senilai Rp2.750.000. "Saat itu dia bilang uang tersebut digunakan untuk biaya balik nama mobil itu. Makanya aku kemudian disuruh mentransfer uang tersebut ke rekeningnya dengan nomor rekening 302001014568530 cabang BRI Samsat Yogyakarta atas nama Bima Prasetia," bebernya. Setelah mentransfer uang, Rudi kembali menghubungi Rahmad Efendi dan mengatakan kalau dia sudah mentransfer uang itu. "Tapi, saat itu Rahmad bilang ke aku kalau Bima ada mau mengatakan sesuatu kepadaku. Tapi keburu aku tutup teleponnya, bima gak jadi bicara. Untuk itu, Rahmad kemudian menyuruhku untuk menghubungi Bima," jelasnya. Setelah Rudi menelepone Bima, Bima selanjutnya menyuruh Rudi untuk kembali mentransfer uang senilai Rp4.250.000 dengan alasan untuk biaya Surat Perintah Jalan (SPJ)

4 orang petugas Mabes Polri yang diperintahkkan Bima senilai Rp1.150.000 dan Surat Penyerahan Dokumen (SPD) sebilai Rp3.100.000. "Karena dibilang seperti itu, akupun kemudian meminta uang persalinan istriku untuk digunakan dulu. Kemudian akupun mentransfer uang tersebut ke rekening Cabang BRI Samsat Yogyakarta atas nama Romi Hardianto dengan nomor rekening 30041002028502," ucapnya. Setelah metranfer uang tambahan itu pada Kamis (27/6) pagi sekira pukul 08.00 WIB, Rudi kembali menerima telepon dari Bima yang memintanya untuk membayar uang transportasi keempat personel yang dikirim Bima tersebut senilai Rp6.300.000. Tapi, karena tidak ada uang, Rudi meminta waktu kepada Bima untuk mentransfernya. "Aku minta dia beri aku waktu satu jam. Tapi dia malah marah-marah samaku dengan mengatakan sudah syukur dia membantu saya," bilangnya. Karena curiga dengan bentakan Bima tersebut, Rudi kemudian mendatangi kantor Grapari Telkomsel yang ada di Jalan Listrik, Medan. Sesampainya di sana, pekerja Telkomsel mengaku kalau dirinya telah menjadi korban penipuan. "Makanya itu bang, akupun kemudian membuat laporan penipuan tersebut ke Polda Sumut supaya pelakunya ditangkap," harapnya. (REL/GUS)


RAGAM

Sabtu 29 Juni 2013

Bupati Tapsel Syahrul Pasaribu Dituding Tak Peduli Pendidikan Medan-andalas Bupati Tapanuli Selatan Syahrul M Pasaribu dituding sebagai sosok kepala daerah, yang tak peduli dunia pendidikan. Bahkan, dia disebut ikut memelihara 'pejabat nakal' yang diklaim menjadi penyebab rusaknya dunia pendidikan di kabupaten tersebut. Sekelompok massa mengatasnamakan Aliansi Masyarakat Peduli Birokrasi Bersih (AMPBB) berunjukrasa ke Gedung DPRD Sumut, Kamis (27/6), mendesak agar wakil rakyat menyikapi persoalan yang ada di Tapsel. Masyarakat dan mahasiswa Tapsel sudah lelah menyuarakan keprihatinan terhadap persoalan pendidikan. Namun Syahrul Pasaribu sebagai bupati yang diamanahkan rakyat, tetap tidak mau tahu. "Bahkan dia diduga turut memelihara pejabat nakal," teriak massa AMPP yang dipimpin Koordinator Aksi Anugerah Tampubolon, didampingi Kordinator Massa Andi Lumalo Harahap dan Koordinator Lapangan Hajrul Aswad Siregar. AMPBB juga sangat menyesalkan pembangunan sekolah yang tidak selesai pada pengerjaan proyek tahun anggaran 2012, menyebabkan terganggunya proses belajar mengajar selama setahun. Hal itu, salah satunya disebabkan, proses pembangunan gedung sekolah turut memberdayakan siswa SD hingga membuat orangtua murid merasa keberatan. "Kenapa harus siswa SD yang diberdayakan jadi kuli/buruh bangunan, padahal dana pembagunannya sudah ada dan bersumber dari Dana Alokasi Khusus (DAK) 2012," kata mereka.Tidak seharusnya para siswa turut dilibatkan untuk proses pembangunan sekolah, karena tugas seorang siswa itu, belajar. Hal lain dikritisi massa yakni adanya pemaksaan berupa pungutan

harian andalas | Hal.

6

Drs H Asrin Naim Dilantik Jadi Sekda DS Lubuk Pakam-andalas Bupati Deli Serdang Drs H Amri Tambunan, Jumat (28/6) melantik Drs H Asrin Naim (mantan Asisten IV Pemprovsu) menjadi Sekretaris Daerah (Sekda) Deli Serdang yang baru menggantikan Azwar MSi yang sudah pensiun. Pelantikan berlangsung di Aula Cendana Kantor Bupati, dihadiri Sekdaprovsu H Nurdin Lubis SH MM, Wabup H Zainuddin Mars, Ketua TP-PKK Ir Hj Anita Amri, Ketua GOPTKI Hj Asdiana Zainuddin, DPRD, unsur Muspida, para SKPD serta camat. Bupati Amri Tambunan menegaskan, seorang sekretaris daerah dituntut memiliki kemampuan manajerial komprehensif dalam menggerakkan roda organisasi pemerintahan di daerah, agar mampu memberikan kontribusi lebih besar terhadap keberhasilan pencapaian tujuan sasaran pembangunann daerah. Karenanya jabatan sekretaris daerah merupakan pemegang jabatan strategis, yang akan menjalankan tugas sebagai pembantu utama bupati dalam penyelenggaraan pemerintahan umum. Khususnya tugas-tugas kesekretariatan pemerintahan daerah, bidang pembangunan

LANTIK - Bupati Amri Tambunan saat mengambil sumpah jabatan Drs H Asrin Naim, sebelum dilantik menjadi Sekretaris Daerah Pemkab Deli Serdang. dan kemasyarakatan. Sebagai sekretaris daerah yang berkedudukan di sekretariatan, harus kaya dengan ide, gagasan dan terobosan baru dengan memanfaatkan potensi daerah yang dimiliki serta mampu sebagai pengendali arus komunikasi secara timbal balik, mengoordinir semua kegiatan pemerintahan. Tugas Sekda bukan sekadar mengurus kesekretariatan saja, tapi harus mengurusi terus sampai pemerintahan di tingkat desa. Sekda juga harus bisa

menyatukan semua pegawai yang ada di jajaran Pemkab DS sehingga tidak ada kesalahpahaman antara pimpinan dan bawahan. Untuk itu, Sekda yang baru harus dapat melaksanakan sesuai pengalaman yang telah dijalani selama ini sebagai pimpinan. “Saya tidak mau mendengar adanya ketidakharmonisan antara pimpinan SKPD dan bawahan begitu juga sampai di tingkat kecamatan,”tegas bupati. Bupati berharap dengan terobosan percepatan pembangu-

nan yang selama ini dilakukan dan telah mendongkrak peningkatan kesejahteraan masyarakat, seperti pembangunan infrastruktur jalan dan jembatan hingga memperoleh penghargaan tiga besar di tingkat nasional, harus ditingkatkan dan buktikan terobosan ini menjadi contoh bagi daerah lain. "Kita tidak boleh berhenti karena setiap memperoleh keberhasilan, dipastikan akan timbul kebutuhan baru yang menjadi tuntutan kebutuhan masyarakat," katanya. (TH)

Ribuan Peserta Ikuti Jalan Santai Sambut HUT DS Syahrul M Pasaribu liar (Pungli) pemberkasan Sertifikasi Guru yang dilakukan oknum-oknum di Dinas Pendidikan Kabupaten Tapsel mencapai Rp 200 ribu/ pemberkasaan awal, dengan dalih sebagai uang terima kasih. "Padahal ini merupakan gratifikasi, namun kondisi ini seolah menjadi hal biasa," beber Anugrah. Selain itu, dana Pendidikan Anak Usia Dini yang diterima juga tidak sesuai dengan ditandatangani di kuitansi, hingga adanya pungutan liar dibebankan kepada siswa yang akan atau ingin mengambil SKHU/ ijazah dari pihak sekolah. Hingga, paradigma yang muncul adalah guru terpaksa melakukan pungli kepada siswa, sebab guru sudah dipaksa dan diintimidasi Pemkab Tapsel. Menurut mereka, semua persoalan tersebut telah pernah menjadi bahasan pada pertemuan saat digelar Rapat Dengar Pendapat dengan Komisi IV DPRD Tapsel dengan Dinas Pendidikan setempat. Namun meski dihujani protes bertubi-tubi dari masyarakat, Syahrul Pasaribu tetap bungkam, bahkan terkesan sengaja menutup-nutupi persoalan tersebut. Selain mendesak Bupati Tapsel mundur dari jabatannya, massa juga meminta aparat penegak hukum segera mengusut anggaran pendidikan yang ada di kabupaten tersebut. (LIM)

Lubuk Pakam-andalas Dalam rangka menyambut Hari Ulang Tahun (HUT) ke-67 Kabupaten Deli Serdang dan HUT ke-67 Bhayangkara, jajaran Pemkab Deli Serdang menggelar gerak jalan santai dan senam sehat serta lucky draw. Gerak jalan santai diikuti ribuan peserta dari PNS, TNI/ Polri, pelajar, mahasiswa dan masyarakat dilepas Wakil Bupati Deli Serdang H Zainuddin Mars

didampingi Wakil Ketua TP PKK Hj Asdiana Zainuddin, Dandim 0204/DS Letkol Arh Syaepul Mukti Ginanjar, Kapolres Deli Serdang AKBP Dicky Patria Negara, Kajari Lubuk Pakam Khairil Aswan Harahap SH dan unsur Muspida lainnya, Jumat (28/6). Gerak jalan santai ini, selain untuk memeriahkan HUT Kabupaten Deli Serdang dan HUT Bhayangkara, untuk memba-

ngun kebersamaan, kesehatan serta mempererat talisilaturahmi antara sesama instansi pemerintah dan masyarakat. Sebelumnya, Pemkab juga menggelar penanaman pohon penghijauan, zikir bersama, peringatan Isra’ Mikraj Nabi Besar Muhammad SAW dan penyambutan bulan suci Ramadan 27 Juni di Lapangan Segitiga Lubuk Pakam, bakti sosial kunjungan ke Panti Asuhan serta berbagai

perlombaan termasuk lomba kebersihan kantor instansi dan perlombaan lainnya. Sedangkan puncak acara dilaksanakan Senin 1 Juli 2013, dengan materi acara diawali paripurna DPRD, Syukuran bersama di Balairung Pemkab, pembukaan sepekan pameran pembangunan dan pada malam hari dilanjutkan pesta kembang api dan hiburan rakyat menampilkan band dari Jakarta. (TH)

SANT AI - Wakil SANTAI Bupati Zainuddin Mars bersama unsur Muspida berbaur dengan masyarakat jalan santai menyambut HUT Deli Serdang dan HUT Bhayangkara.

TERIMA KOST

Khusus Wanita, Pelajar, Mahasiswi, Karyawati. Lokasi aman dan nyaman. Di pusat kota, Tempat Aman, Nyaman, dan Strategis.. Kamar Full AC. Hub: 0819 855 071

SUZUKI BARU TERMURAH Carry Pick Up Dp. 12 Jt’an, angs. 2 Jt’an, Ertiga Dp. 30 Jt’an, angs. 3 Jt’an, APV Arena Dp. 30 Jt’an, angs. 3 Jt’an, Proses mudah, tanpa ribet, diskon habis-habisan +banjir hadiah. Hub. Ferdy 0852 7084 7017

GRAHA METROPOLITAN (L.GOLF), Jual rumah Jl. K. Sumarsono Blok R-68. LT/ LB: 450/ 800, 5 KT, 4 KM, Gazebo, kolam dalam & luar, garansi muat 3 mobil, granit, furnished, 5 AC, W. Heater, Siap huni, HArga 3 M ( Nego) Serius Hub: 0813 7573 4068/ 0853 6161 0854


RAGAM

Sabtu 29 Juni 2013

harian andalas | Hal.

7

Kerusakan Hutan Sumut Makin Memprihatinkan

PT Smart Tbk dan Lempalhi Sumut Tanam 10 Ribu Pohon Mangrove

andalas/ist

TANAM POHON - Kepala Desa Tanjung Rejo Kecamatan Percut Sei Tuan, Selamat, diabadikan bersama dengan karyawan PT Smart TBk dan Ketua Lempalhi Sumut Djunaidi Pasaribu pada penanaman pohon mangrove di Desa Tanjung Rejo Kecamatan Percut Sei Tuan, Kamis (27/6).

PS Tuan-andalas Prihatin dengan kerusakan hutan mangrove (bakau) yang semakin parah di Sumut, PT Smart Tbk Refinery Belawan bekerjasama dengan Dewan Pimpinan Wilayah Lembaga Pelestarian Alam dan Lingkungan Hidup Indonesia (Lempalhi) Sumatera Utara, melakukan penanaman 10.000 pohon mangrove di Kuala 80 Desa Tanjung Rejo, Kecamatan Percut Sei Tuan, Kabupaten Deli Serdang. Penanaman pohon mangrove yang digelar selama tiga hari (25-27 Juni 2013) itu dipimpin langsung Kades Tanjung Rejo, Selamet. Sebelum aksi penanaman, pimpinan PT Smart Tbk Refinery Belawan, Albert Kosasih, terlebih dahulu menyerahkan secara simbolis bibit mangrove kepada Ketua DPW Lempalhi Sumut, Djunaidi

Pasaribu. Penerahan bibit dilakukan di halaman perusahaan go public tersebut, Jalan Belmera Baru III Belawan III, Belawan. Penyerahan disaksikan karyawan PT Smart Tbk, instansi pemerintah setempat dan aktivis Lempalhi Sumut. Albert Kosasih dalam sambutannya mengatakan, kegiatan ini sebagai komitmen PT Smart Tbk Refinery Belawan yang konsern terhadap pelestarian lingkungan, sekaligus untuk memperingati Hari Lingkungan Hidup Sedunia yang jatuh pada 05 Juni lalu. Sebab, katanya, kerusakan hutan khususnya hutan mangrove semakin memprihatinkan. Padahal, selain mengurangi pencemaran gas CO2 sebagai salah satu penyebab global warming (pemanasan global), hutan mangrove juga tempat berkembangbiaknya biota laut seperti kepiting ba-

kau, udang, dan ikan. “Jika hutan mangrove tetap lestari, penghasilan masyarakat sekitar juga akan tetap terjaga,” kata Albert Kosasih. Sedangkan Ketua DPW Lempalhi Sumut Djunaidi Pasaribu menyampaikan apresiasi yang tinggi terhadap manajemen PT Smart Tbk yang tetap komit terhadap kelestarian lingkungan. Menurutnya, kerusakan bumi khususnya di Sumut sudah sampai pada titik yang sangat memperihatinkan baik di daratan maupun lautan. “Abrasi air laut sudah naik mencapai jadi 20 km dari bibir pantai. Jika tidak diantisipasi sejak dini, dikhawatirkan pada 20 hingga 30 tahun ke depan masyarakat yang bermukim di daerah pinggiran pantai akan tenggelam dan daratan Sumut akan berkurang luasnya. Oleh karena itu semua pihak hen-

daknya terlibat dan bekerjasama menyelamatkan lingkungan. Janganlah berjalan sendiri-sendiri karena tidak akan mencapai hasil yang maksimal,” tutur Djunaidi. Dia juga menyesalkan, pengrusakan hutan mangrove terus terjadi di Sumut. Banyak areal hutan mangrove yang telah beralih fungsi menjadi tambak. Akibatnya, biota laut rusak, yang berdampak pada kehidupan nelayan tradisional karena sulit mencari ikan. “Dampak yang lebih mengerikan adalah ancaman abrasi yang menenggelamkan rumah-rumah penduduk di pinggir pantai,” tandas aktivis lingkungan ini seraya berharap, penanaman 10 ribu pohon mangrove di Kuala 80 Desa Tanjung Rejo, Kecamatan Percut Sei Tuan, sebagai upaya memperbaiki kerusakan hutan mangrove itu. (HAM)

Soal “Ipit-ipit” Janji Bebas Murni

Editor Media Online Dipanggil Penyidik Poldasu

Hakim Buang Badan, Humas PN Kabanjahe ‘No Coment’

Teluk Dalam-andalas Sebuah berita berjudul “Bupati Nias Selatan Merampok Uang Rakyat” yang dimuat media online NBC, akhirnya sampai ke ranah hukum. Ini setelah editor media online tersebut, STL, dipanggil oleh Polda Sumut untuk mempertanggung jawabkan tulisannya. Disebut-sebut, bukan hanya STL yang dipanggil, sejumlah reporter dan marketing NBC juga dipanggil oleh penyidik

Kabanjahe-andalas Oknum hakim yang disebut-sebut menerima “ipit-ipit” alias uang pelicin senilai Rp 7 juta atas penanganan kasus perjudian dengan terdakwa Bripka Hesron, terkesan ‘buang badan’ ketika hendak dikonfirmasi wartawan, Kamis (27/6). Semula, sejumlah wartawan berkeinginan meluruskan statemen terdakwa Bripka Hesron yang menuding hakim menerima uang pelicin Rp 7 juta. Tapi salah satu hakim yang mengadili kasus itu, bermarga Tobing, lari terbirit-birit ketika disapa sejumlah wartawan guna mempertanyakan tudingan miring dari terdakwa. “Sebentar ya, ada pula sidang,” ujar Tobing sembari berlari. Sementara hakim ketua Rina Lestari SH, bergaya habis bak akting sinetron dengan berpura-pura bertelepon. Aksi itu diduga guna mengelak pertanyaan dari sejumlah kalangan pers yang mendekatinya. Melihat gerak-gerik adegan kesan buang badan dua hakmi tersebut, sejumlah wartawan kemudian bergegas menuju ruang Humas PN Kabanjahe. DI Damanik SH selaku Kabag Humas memberikan keterangan kepada sejumlah wartawan bahwa dirinya tidak

Poldasu terkait pengaduan Bupati Nisel Idealisman Dachi terkait berita yang menuding bupati merampok uang rakyat. Mereka dipanggil untuk memberikan keterangan siapa STL itu. Karena STL diduga memakai dua identitas, yakni STL dan Apolo. Marketing komunikasi NBC di Nias, Reni, saat dikonfirmasi melalui akun facebooknya membantah kalau editor NBC dipanggil penyidik Poldasu terkait

pemberitaan. “Yang dipanggil itu bukan editor, tapi marketing komunikasi sebagai saksi, tapi saya menolak hadir,” jelas Reni. Sedangkan STL alias Apolo yang disebut editor NBC, ketika dikonfirmasi via SMS kemarin belum memberikan balasan hingga berita ini ditulis. Menurut sumber yang dihimpun di lapangan. Tentang siapa STL dan Apolo, memang masih teka-teki. Soalnya sangat naïf jika seorang editor media sosial memiliki dua

identitas. Misalnya bagaimana soal pertanggung jawaban berita yang ditulis media jika merugikan masyarakat. Sementara itu, sejumlah rekan wartawan mengharapkan, supaya kasus ini tidak dikriminalisasi, melainkan diselesaikan lewat Dewan Pers. “Kasus ini bisa menjadi pembelajaran bagi pengelola media online, karena itu sebaiknya diselesaikan melalui Dewan Pers,” ucap seorang wartawan, kemarin. (TIM)

Wali Kota Pematang Siantar:

Program KB Menentukan Kemajuan Daerah

mau berkomentar soal adanya oknum hakim meminta uang kepada terdakwa sebagai imbalan putusan. “Terus terang, saya tidak bisa berkomentar soal dugaan terima uang itu, karena itu urusan pribadinya. Silakan saja langsung ke hakim yang menangani perkara itu,” ujar Damanik di ruang kerjanya. Ditambahkannya, soal hakim yang bersangkutan berkesan mengelak, wartawan disarankan agar pintarpintar buat trik pendekatan guna kepentingan informasi. Pada kesempatan itu, humas juga menjelaskan soal keakuratan unsur perkara judi yang ditangani jajarannya. Dikatakannya, masalah adanya keterangan saksi yang dapat membuktikan bahwa kasus perkara judi tersebut tidak memenuhi unsur, sepenuhnya adalah merupakan ranah hakim yang bersangkutan. Hanya saja, jika pihak terdakwa merasa ada kejanggalan atas prosesi dan putusan pada persidangan, sang terdakwa masih ada kesempatan untuk melanjutkan proses hukum. “Kalau masalah amar putusan tidak dapat diterima terdakwa, masih ada upaya proses hukum yang dapat ditempuh. Salah satu contoh upaya, dengan melakukan banding ke Pengadilan Tinggi di Medan, bahkan hingga sampai ke tahap kasasi ke Mahkamah Agung, karena hal itu merupakan hak seluruh warga Negara yang mengalami permasalahan,” ujarnya lagi. (LAMS)

Pematang Siantar-andalas Wali Kota Pematang Siantar Hulman Sitorus SE mengatakan, berbicara masalah keluarga berencana (KB) sudah pasti berhubungan dengan pembangunan. Soalnya, apabila di suatu daerah program KB tidak berjalan, maka pembangunan di daerah tersebut akan terhambat. “Sebaliknya apabila sebuah daerah berhasil meningkatkan pelayanan KB di tengah masyarakat, dipastikan program pembangunannya akan berjalan dengan baik. Sebab program KB berfungsi mengendalikan laju pertumbuhan kependudukan guna meraih kesejahteraan,” ujar wali kota saat membuka secara resmi Rapat Kerja Daerah (Rakerda) Kependudukan, Pemberdayaan Perempuan dan Keleurga Berencana (KB) Kota Pematang Siantar, Selasa (26/6) di Hotel Sapadia. Kegiatan tersebut dihadiri Kepala Perwakilan BKKBN Provinsi Sumatera Utara Drg. Widwiono,M.Kes, Wakapolres, Dandim 0207/Simalungun, dan anggota DPRD. Raker diikuti 80 peserta yang terdiri dari para SKPD, camat, lurah serta kader keluarga berencana Pematang Siantar. Dalam kesempatan itu, wali kota juga mengharapkan, agar semua SKPD terkait seperti camat, lurah, TP PKK, kepala puskesmas, tokoh masyarakat, tokoh adat dan agama serta dunia usaha dapat memberikan dukungan penuh untuk keberhasilan

andalas/lintong

PENGARAHAN - Wali Kota Pematang Siantar Hulman Sitorus saat memberikan pengarahan pada Rakerda Kependudukan, Pemberdayaan Perempuan dan Keleurga Berencana (KB) Kota Pematang Siantar, Selasa (26/6) di Hotel Sapadia. program KB. Diungkapkan, hasil pendataan keluarga tahun 2012, jumlah penduduk Kota Pematang Siantar sebanyak 260.410 jiwa, sedangkan jumlah pasangan usia subur (PUS) 38.339 orang. Untuk itu, Kota Siantar harus mencapai perkiraan permintaan masyarakat (PPM) sebagai peserta KB baru tahun 2013 sebanyak 8.711. “Diharapkan keberhasilan medis operasi pria (vasektomi) dan medis operasi wanita (tubektomi) sebanyak 1.559 akseptor. Untuk itu saya ucapkan terima kasih kepada semua pihak yang telah mendukung dan bekerja tanpah pamrih, sehingga tercapai program kependudukan dan keluarga berencana menuju

Siantar Mantap, Maju dan Jaya,” tandasnya. Walikota menambahkan, Kota Pematang Siantar meraih sejumlah prestasi di bidang program KB. Di antaranya juara II pengiriman laporan bulanan online dan terbaik dalam pencatatan/pelaporan secara online di tingkat provinsi tahun 2012. Kemudian, juara 1 terbaik lomba pelaksanaan pendataan keluarga tahun 2012, juara 1 cipta lagu Mars KB tingkat provinsi, juara 1 kader UPPKS di tingkat provinsi dan juara 3 PKK KBKes di tingkat Nasional. “Pada tahun ini, Kota Pematang Siantar juga mendapatkan penghargaan tertinggi di bidang KB yaitu penghargaan Manggala yang nantinya akan kita te-

rima di Kendari,” ujar wali kota. Sementara itu, Kepala Perwakilan BKKBN Provinsi Sumatera Utara Drg Widwiono MKes mengatakan, pengaturan kependudukan dilakukan untuk mewujudkan keserasian, keselarasan dan keseimbangan antara kuantitas, kualitas, dan persebaran penduduk dengan daya tampung lingkungan guna menunjang pelaksanaan pembangunaan nasional yang berkelanjutan. Ditegaskannya, pemerintah memberikan prioritas untuk keluarga miskin dengan pelayanan KB secara gratis di semua klinik KB pemerintah, rumah sakit pemerintah dan posyandu serta tempat- tempat pelayanan lainnya. (LN)

DI JUAL RUKO 4 TKT, JL. GAHARU NO. 2 B SIMPANG MAHONI UKURAN 4 X 18 M HUB : 0813 7503 0899, 06176357305, 08126465513

DI JUAL RUKO 2,1/2 Tkt. LT 4 X 30M2, SHM, PAM, Keramik, dekat UNIKA ST. Thomas Tg Sari Psr V Medan. Hun: 0819 2000 8885 / 0812 6065 9150

DIJUAL Kandang ayam ± 10 Ha, masih aktif pagar tembok keliling, terletak di Desa Denai Sarang Burung, Pantai Labu, Peminat Serius, Hub: 0816.30.6625 TP


OLAHRAGA

Sabtu 29 Juni 2013

harian andalas | Hal.

8

De La Hoya Sebut Canelo Petinju Licin PRESIDEN Golden Boy Promotions, Oscar De La Hoya, menuturkan bahwa Saul “Canelo” Alvarez akan menyajikan pertarungan yang menarik kontra Floyd Mayweather Jr. De La Hoya juga menilai bahwa Canelo adalah petinju yang licin. Pertarungan antara Mayweather Jr dengan Canelo bakal digelar pada 14 September mendatang. Keduanya pun akan bertarung di kelas 69 kg hingga De La Hoya berani mengatakan bahwa Canelo akan tampil lebih cekatan. "Canelo adalah petinju yang kuat, pukulannya keras dan dia cepat, tapi licin. Orang akan terkejut melihat seberapa cepatnya Canelo," ujar De La Hoya seperti dilansir North Jersey. De La Hoya yang juga adalah mantan petinju merasa bahwa Canelo takkan memiliki masalah dalam penyesuaian berat badan. Pria berusia 40 tahun ini melihat bahwa Canelo bakal lebih banyak diuntungkan dalam laga ini.(NET)

FORTALEZA–andalas Belum adanya gol yang tercipta hingga 120 menit, memaksa pertandingan semifinal Piala Konfederasi 2013 antara Spanyol versus Italia dilanjutkan ke babak adu penalti. Kemenangan itu sekaligus membawa La Roja ke partai puncak yang akan menantang tuan rumah Brazil. Di laga yang dihelat di Estadio Governador Placido Aderaldo, Jumat (28/6) dini hari –waktu Indonesia bagian barat-, Spanyol akhirnya menjadi finalis Piala Konfederasi setelah mampu menang dengan skor akhir 7-6.

Baru satu menit berjalan, Spanyol langsung mengancam gawang Buffon. Memanfaatkan bola rebound, Jesus Navas melancarkan tendangan mendatar dari jarak 25 meter, tapi Buffon dengan sigap mengamankan bola. Menit 97, kemelut terjadi di depan gawang Italia. Diawali sepakan pojok Juan Mata, dengan cekatan Sergio Ramos berusaha menyarangkan si kulit bundar, sayang tendangannya masih melayang jauh di atas gawang. Dua menit berselang, Spanyol terus mengambil alih pertandingan. Dari sebuah crosing Iniesta, Jordi Alba

sukses lolos dari hadangan De Rossi menyelesaikan dengan sebuah tendangan first time kaki kiri, lagi-lagi bola hanya melintas di atas mistar. La Furia Roja kembali mendapat kesempatan mencetak angka di menit 100 melalui tendangan bebas yang dieksekusi Xavi dari jarak yang tidak terlalu jauh dari kotak penalti. Tapi playmaker El Barca tersebut belum mampu mencatatkan namanya di papan skor. Italia semakin terlihat nerveous dalam menghadapi tekanan Tim Matador, di menit 114, Spanyol kembali menebar ancaman, Xavi melancarkan

Messi Yakin Mourinho Bakal Sukses LIONEL Messi boleh jadi rival Jose Mourinho selama orang Portugal itu menangani Real Madrid. Tapi itu tak menghalangi Messi untuk meyakini Mourinho bakal menuai sukses di kesempatan keduanya bersama Chelsea. Jarang Mourinho mau memberikan pujian untuk pemain Argentina itu meskipun Messi selalu menyulitkan Madrid setiap bertemu Barca dan meraih empat gelar pemain terbaik dunia dalam empat tahun terakhir. Selain berkomentar soal Madrid pasca ditinggal Mourinho, Messi juga turut memberikan penilaiannya."Saya pikir Mourinho juga akan menuai sukses bersama Chelsea karena dia adalah manajer hebat," ujar Messi seperti dilansir Soccernet.(NET)

Lewandowski Pemain Terbaik Jerman 2013 STRIKER Borussia Dortmund Robert Lewandowski terpilih sebagai pemain terbaik Bundesliga Jerman tahun ini, mengungguli Frankc Ribery dan Bastian Schweinsteiger. Dalam poling yang diambil dari pemain yang merumput di Bundesliga Jerman, 31,6 persen memilih Lewnadowski sebagai yang terbaik. Ribery sendiri mendapatkan 21,6 persen disusul Schweinsteiger di posisi ketiga dengan 11,3 persen. "Saya ingin berterima kasih kepada semua pemain Bundesliga yang sudah memilih saya sebagai yang terbaik di musim lalu," kata Lewandowski di akun Facebooknya, Jumat (28/6). Sementara untuk posisi pelatih terbaik, Jupp Heynckes menjadi peraihnya dengan 45,9 persen, mengungguli Christian Steich dari Freiburg dengan 41,6 persen. Jurgen Klopp menempati posisi ketiga dengan 6,5 persen. Untuk pendatang baru terbaik, Max Kruse dari Freiburg menjadi pemenangnya setelah mencetak 11 gol di musim lalu dan membawa timnya berlaga di kompetisi Eropa musim depan.(NET)

sepakan keras terarah ke tiang jauh gawang Buffon. Beruntung bagi Azzurri, bola masih mengenai tiang gawang. 90 menit waktu reguler, dan 30 menit di babak tambahan belum mampu mengubah skor 0-0 sehingga memaksa kedua tim harus menjalani drama adu penalti untuk keluar sebagai pemenang. Saat drama adu penalti dimulai, Italia menurunkan Candreva, Aquilani, De Rossi, Giovincho, dan Pirlo sebagai lima penendang pertama. Semua dari mereka mampu menyelesaikan tugasnya dengan baik. Sementara Spanyol juga mampu sapu bersih di lima tendangan pertama lewat

penalti yang dieksekusi oleh Xavi, Iniesta, Pique, Ramos, dan Juan Mata. Tensi kembali tinggi di penendang berikutnya. Penendang keenam kubu Italia, Montolivo sukses menjebol gawang Casillas, begitu juga Sergio Busquets yang didaulat menjadi penendang keenam. Petaka datang di penendang ketujuh Italia, Bonucci gagal menggetarkan jala gawang Casillassetelahtendangannyamelayang jauh dari sasaran. Jesus Navas akhirnya menjadi pahlawan usai rekrutan anyar Manchester City ini dengan mulus menjebol gawang Buffon. Skor akhir 7-6.(NET)

HEAD TO HEAD BRASIL VS SPANYOL: 1999: Spain – Brazil 0:0 *Laga persahabatan 1990: Spain – Brazil 3:0 (1:0) *Laga persahabatan 1986: Spain – Brazil 0:1 (0:0) *Fase Grup Piala Dunia 1981: Brazil – Spain 1:0 *Laga persahabatan 1978: Brazil – Spain 0:0 *Fase Grup Piala Dunia 1978

Kalah Mental SAMA-sama punya banyak peluang dan bisa bertahan hingga adu penalti, namun akhirnya Spanyol-lah yang melaju ke final. Memang Italia kalah dalam sisi mental dari La Furia Roja. Dalam laga semifinal Piala Konfederasi 2013 di Estadio Castelao, Fortaleza, Jumat (28/6) dinihari WIB, Italia tanpa diduga meladeni permainan menyerang Spanyol. Statistik Soccernet memperlihatkan Spanyol memang punya 19 tembakan dengan lima on goal serta memegang 54 persen penguasaan bola. Namun Azzurri pun mampu merepotkan Spanyol dengan 13 tembakan dan enam on goal alias satu

lebih banyak dibanding yang mengarah ke gawang Gianluigi. Melewati 120 menit laga, akhirnya pemenang harus ditentukan lewat adu penalti. Satu per satu algojo Spanyol dan Italia sukses menunaikan tugasnya hingga eksekutor ketujuh Italia, Leonardo Bonucci, membuang kesempatan setelah tembakannya melayang jauh di atas mistar. Sebelum menenandang, Bonucci disebut-sebut tak melihat wajah Iker Casillas secara langsung, entah gugup atau memang itu taktik dari bek Juventus itu. Spanyol akhirnya menantang Brasil di final akhir pekan ini setelah Jesus

1976: Brazil – Spain 2:1 (1:1) *Olimpiade 1976 Navas sukses menyarangkan bola di pojok kanan jala Buffon. 'Matador' menang 7-6 dan Navas pun meluapkan kegembiraannya. "Saya sangat yakin pada diri sendiri dan juga tim. Saat itu saya tidak memikirkan apapun karena saya tahu apa misi saya saat itu. Dan beruntung saya mampu melakukannya," ujar Navas seperti dilansi situs FIFA. "Kami kuat secara mental dan itulah yang membuat perbedaan," sambungnya. Keunggulan mental memang dimiliki Spanyol yang sepanjang pertandingan mampu bertahan dari gelombang serangan Italia yang kerap membahayakan jala Casillas. Apalagi pasukan Cesare Prandelli itu punya misi "balas dendam" terkait kekalahan telak di final Piala Eropa lalu.(NET)

Adu Penalti Ibarat Lotere LEONARDO Bonucci jadi satusatunya pemain yang gagal mengeksekusi penalti dalam laga Spanyol vs Italia. Dia pun mengibaratkan adu tendangan penalti layaknya sebuah lotere. Spanyol memenangi laga yang dihelat di kota Fortaleza tersebut dengan skor 7-6. Sebelumnya, setelah 120 menit bertanding, tidak ada tim yang mencetak gol. Skor 0-0. Para penendang Italia, dimulai dari Antonio Candreva sampai Riccardo

Montolivo, semuanya sukses. Tibalah kemudian giliran Bonucci maju menjadi eksekutor. Bonucci mengambil jarak, maju beberapa langkah, dan melepaskan tendangan dengan kaki kanannya. Iker Casillas bergerak ke arah sebelah kirinya. Namun, bola tidak masuk ke gawang dan tidak pula dihalau oleh Casillas. Tendangan Bonucci melambung. "Tentu saja kecewa," ujar Bonucci kepada Sky Sports Italia.

"Kami sangat ingin melaju ke final dan menghadapi Brasil, tapi adu penalti ibarat sebuah lotere." "Kami harus mengulang segalanya lagi dimulai dari pertandingan ini. Kami ingin tampil di Piala Dunia sebagai protagonis." Spanyol akan menghadapi Brasil pada laga di Stadion Maracana, 30 Juni 2013. Sementara Italia akan melakoni laga perebutan tempat ketiga melawan Uruguay di Stadion Fonte Nova, Salvador.(NET)

1968: Spain – Brazil 1:0 (0:0) *Olimpiade 1968 1962: Brazil – Spain 2:1 (0:1) *Piala Dunia 1962 1950: Brazil – Spain 6:1 (3:0) *Piala Dunia 1950 1934: Spain – Brazil 3:1 (3:0) *Piala Dunia 1934

PERTEMUAN KE-11 UNTUK kali pertama dalam 13 tahun terakhir, Brasil dan Spanyol akan kembali berhadapan. Dalam duel head to head, Tim Samba saat ini unggul atas La Furia Roja. Spanyol akhirnya memastikan lolos ke final Piala Konfederasi 2013. Meski dengan susah payah, Andres iniesta dkk dinihari tadi mendepak Italia melalui adu penalti dengan skor 7-6, setelah bermain imbang tanpa gol di waktu normal dan periode perpanjangan. Lolos ke final, Spanyol sudah ditunggu Brasil. Tuan rumah kemarin lebih dulu dapat tiket ke partai puncak setelah menumbangkan Uruguay dengan skor 2-1. Laga final yang akan dilangsungkan pada Senin (1/73) dinihari WIB mendatang akan menjadi pertemuan ke-11 Brasil dengan Spanyol. Dari 10 pertremuan sebelumnya, Brasil unggul dengan meraih lima kemenangan. Sementara Spanyol kebagian tiga kali menang dan dua pertandingan lainnya berkesudahan imbang.(NET)

Bosque: Favorit Juaranya Brasil STADION Maracana bakal menjadi saksi duel antara Brasil dan Spanyol, Senin (1/7) dini hari WIB mendatang. Sebagai tim tamu, pelatih Vicente del Bosque menilai bahwa Brasil adalah favorit juara. Del Bosque akhirnya sukses membawa La Furia Roja melangkah ke final, usai mengalahkan Italia di semifinal Piala Konfederasi, pagi tadi, lewat drama adu penalti dengan skor 7-6. Kini harapan melengkapi koleksi juara ditatap Del Bosque, usai dirinya membawa Spanyol meraih juara Piala Dunia 2010 dan Euro 2012. Namun pelatih berusia 62 tahun itu enggan jumawa dan menganggap pertandingan melawan Brasil bakal berjalan sulit, sebab sekarang Brasil merupakan favorit di kejuaraan ini. “Brasil merupakan favorit juara. Mereka punya lima trofi juara Piala Dunia, tiga Piala Konfederasi. Kami akan menghadapi mereka di Maracana dan kami sangat terkesan untuk melakukannya,” ucap Del Bosque, seperti dilansir Goal, Jumat (28/6). Sayang Spanyol memiliki waktu istirahat yang lebih sedikit ketimbang Brasil. Akan tetapi, Del Bosque berupaya tidak membuat hal itu sebagai alasan, jika terjadi hal yang tak diinginkan di akhir laga terhadap timnya. “Kami ingin memulihkan dulu, mendapatkan kondisi sebaik mungkin. Dalam tiga hari ini, kami akan mencoba melakukan itu. Sebab Spanyol bermain 120 menit malam ini (waktu setempat),” jelas Del Bosque. “Tapi para pemain selalu bermain dua laga di setiap pekannya. Jadi kami yakin kami bisa mengeluarkan segala kemampuan terbaik kami di pertandingan itu,” sambung pelatih kelahiran Salamanca ini.(NET)

Wimbledon 2013

Djokovic Tanpa Kesulitan, Serena Menang Mudah PETENIS nomor 1 dunia Novak Djokovic belum menemui kendala berarti di Wimbledon 2013 setelah berhasil melangkah ke babak ketiga usai mengalahkan petenis kualifikasi asal Amerika Serikat Bobby Reynolds lewat straight set 7-6 6-3 6-1. Bertanding di Lapangan Utama, London, Jumat (28/6) dinihari WIB, cuaca sebenarnya hujan. Namun, mengingat di arena utama ini ada atap otomatis, laga pun tetap berlangsung. Setelah sempat mendapat perlawanan di set pertama,

petenis Serbia ini bisa memenangi dua set berikutnya dengan nyaman. Djokovic pun menutup laga melawan petenis rangking 156 dunia itu dalam waktu 1 jam 54 menit. Setelah Roger Federer dan Rafael Nadal secara mengejutkan sudah tersisih, Djoko pun jadi favorit utama selain petenis tuan rumah Andy Murray. Di babak ketiga, Djokovic akan menghadapi pemenang antara petenis Prancis James Chardy atau petenis Jerman Jan-Lennard Struff. Serena Menang Mudah Sementara, unggulan pertama grand slam Wimbledon

Serena Williams tanpa kesulitan melangkah ke babak ketiga setelah mengalahkan petenis Prancis Caroline Garcia dua set langsung 6-3 6-2. Petenis nomor 1 dunia berusia 31 tahun asal Amerika Serikat itu pun mencatat kemenangannya yang ke-33 secara beruntun. Serena Williams hanya butuh 30 menit untuk menutup set pertama dan servis monster 123 mph di set kedua memastikan kemenangan bagi dirinya. Ketika menjuarai Prancis Terbuka lalu, Serena Williams juga mengalahkan Garcia yang baru berusia 19 tahun itu di babak 64

besar. Peraih 16 gelar grand slam ini selanjutnya akan menghadapi petenis 42 tahun asal Jepang Kimiko Date-Krumm. Petenis 84 dunia ini menjadi petenis wanita tertua yang berhasil ke babak ketiga sepanjang sejarah Wimbledon di era terbuka. Dengan mundurnya unggulan kedua Victoria Azarenka karena cedera pada Rabu (26/6) kemarin dan kekalahan mengejutkan unggulan ketiga Maria Sharapova, jalan Serena Williams meraih gelar keenamnya di Wimbledon terbilang amat lapang.(NET)


OLAHRAGA

Sabtu 29 Juni 2013

harian andalas | Hal.

Sumut Kirim Enam Petinju ke Kejurnas PPLP

GUBERNUR SUMUT RESMIKAN PELATDA PWI SUMUT

PWI Sumut Siapkan 40 Atlet Terbaik

Medan-andalas Gubernur Sumatera Utara Gatot Pujo Nugroho diwakili Kadispora Khairul Anwar membuka secara resmi Pelatda atlet SIWO PWI Sumut yang akan berlaga di Porwanas XI di Banjarmasin, Kalimantan Selatan. Gubernur dalam sambutan tertulisnya yang dibacakan Kadispora saat membuka Pelatda tersebut, Jumat (28/6) di Aula Gedung PWI Parada Harahap, ia mengharapkan agar Pelatda tersebut dapat dijadikan sebagai media untuk menjalin persahabatan dan meningkatkan hubungan silaturahmi antar wartawan di Sumut untuk persiapan seluruh aspek pembinaan menuju Porwanas XI. Sehingga dengan demikian nantinya prestasi optimal di tingkat nasional nantinya dapat tercapai.

Kepada seluruh atlet yang terpilih ikut dalam Pelatda diharapkan hendaknya tetap bersemangat dalam berlatih demi mencapai prestasi yang lebih baik lagi, sehingga akan muncul atlet-atlet wartawan yang berprestasi dan disegani di setiap even tingkat nasional maupun internasional. Untuk mencapai prestasi yang baik, lanjut dia, tidaklah mudah karenanya harus didukung kemauan keras dengan berlatih secara optimal, serta mendapat dukungan dari seluruh pengurus cabang olahaga "Atas nama pemerintah daerah, kami menyambut baik diselenggarakannya Pelatda ini. Sebab Pelatda ini bertujuan untuk mempersiapkan seluruh aspek pembinaan, baik fisik dan mental atlet yang akan bertanding sebagai duta

Sumut pada Porwanas XI tahun 2013," katanya. Ketua PWI Sumut Drs Syahrir dalam kesempatan yang sama mengatakan pihaknya sangat mengharapkan para atlet dapat memanfaatkan Pelatda tersebut dengan sebaiknya, demi peningkatan kualitas diri agar nantinya dapat memperoleh hasil maksimal di Porwanas. Ia juga mengingatkan agar para atlet untuk dapat memanfaatkan waktu yang tersisa sebelum Porwanas, mengingat dalam beberapa hari kedepan akan memasuki bulan suci Ramadhan yang tentunya juga akan menjadi tantangan tersendiri bagi atlet dalam menjalani latihan. "Kita harus pandai-pandai mengatur jadwal latihan selama menjalani puasa. Namun saya yakin semuanya dapat dijalani

dengan baik, terlebih lagi atlet yang akan ikut dalam Pelatda ini benarbenar merupakan hasil seleksi yang cukup ketat," katanya. Sementara Wakil Ketua KONI Sumut Prof Agung Sunarno mengatakan pihaknya memberikan apresiasi yang cukup tinggi pada SIWO PWI Sumut yang menggelar Pelatda ini, mengingat profesi wartawan yang dijalani para atlet tersebut tentunya sangat menyita waktu. "Kami berpesan agar para atlet tetap berkoodinasi dengan pelatih selama Pelatda ini. Karena bagaimanapun pelatihlah yang tahu betul dengan kondisi atlet asuhannya, terlebih lagi dalam beberapa hari kedepan kita akan memasuki bulan puasa," katanya. Sebelumnya Ketua SIWO PWI Sumut SR Hamonangan Panggabean mengatakan Pelatda yang

akan berjalan sampai akhir Agustus 2013 ini diikuti sebanyak 40 atlet wartawan yang telah terpilih melalui berbagai seleksi yang dilakukan. Para atlet tersebut masingmasing dari cabang biliar sebanyak 3 orang, futsal 20 orang (dua tim) , tenis meja 7, atletik 2, catur 4 dan bulu tangkis 4 orang. Dalam kesempatan itu ia juga mengatakan, pihaknya menucapkan terimakasih kepada semua pihak yang selama ini telah banyak memberikan dukungan kepada SIWO PWI Sumut, baik dalam seleksi maupun selama Pelatda. "Tentunya kami masih sangat mengharap dukungan dari semua pihak terutama Pemprov Sumut, agar kami nanti dapat berjuang secara maksimal di Porwanas nanti," katanya. (YON-REL)

PSBL Langsa Menangi Laga Derby Langsa-andalas Tuan rumah PSBL Langsa berhasil memetik poin penuh setelah berhasil mengalahkan tamunya PSSB Bireun pada lanjutan Kompetisi Divisi Utama Liga Prima Indonesia Sportindo (LPIS) PSSI, di stadion Langsa, Kamis (27/6) petang kemarin. Laga derby Aceh tersebut berlangsung seru. Anak-anak tuan rumah sejak menit awal langsung menekan, sedangkan tim tamu PSB Bireun lebih banyak bermain bertahan dan sesekali melakukan serangan. Pada babak pertama tuan rumah PSBL Langsa tiga kali mendapat peluang dan yang terahir melalui kaki Wahyu dari luar kotak pinalti mengeksekusi bola mati hampir mengoyak jala PSB Bireun, andai saja tidak di tepis Supriadi dan kedudu kacamata bertahan hingga jedah babak yang pertama. Memasuki babak kedua anakanak elang biru terus melakukan serangan demi serangan Zainuddin straiker PSBL Langsa beberapa kali mendapat peluang namun berkat kesigapan para pemin bawah PSB Bireun bola-bola itu berhsil di mentahkan. Pada pertengahan babak ke dua laga sempat terhenti kurang lebih 15 menit, pasalnya wasit Sulaiman. S menunjuk titik putih setelah salah seorang pemain bawah lawan PSB Bireun mengambil kaki PSBL Langsa Wahyu dari belakang. Tidak terima dengan keputusan wasit tersebut para pemin tamu PSB

Bireun melakukan protes ke wasit, namun setelah para pemain tamu kembali melanjutkan laga. Rafsanjani yang menjadi algojo gagal menyelesaikan tugasnya, bola tendangannya berhasil di tangkap penjaga gawang PSB Bireun Supriadi. Namun karena bermain di hadapan ratusan pendukungnya dengan julukan Brutal anak asuh Anwar itu bangkit dan melalu tendangan bola mati kaki Rizaldi berhasil menghujam pojok sebelah kanan PSB Bireun yang di kawal Supriadi dan gol tersebut membuat gemuruh seisi stadion Kota Langsa dan kedudukan itu bertahan hingga ahir laga. Sementara itu pelatih PSB Bireun Iswandi Yusuf usai laga kepada andalas mengatakan, panitia sanagat bagus namun kami masih sangat kecewa atas keputusan wasit dalam memimpin pertandingan. " Anak buah saya hampir semuanaya muda-muda masih panas dan gampang terpancing. Tim PSBL Langsa main bagus dan kami akui permain kali ini bagus," katanya. Sedangkan pelatih PSBL Langsa Anwar mengaku sangat puas dengan kemenagan ini dan berhasil memetik angka tiga. "Saya berterimakasih kepada para pemain dan saya harapkan selalu kompak, apalagi memperdayakan pemain lokal dan kita harapakan sekali lagi bisa jadi pemain propesional. Saat ini anak asuh saya masih terkendala masalah penselesaian ahir.(LAN)

Daud Yordan Latihan Terakhir Semarang-andalas Mantan juara dunia IBO Daud Yordan menjalani latihan terakhir dengan mitra tanding untuk persiapan menghadapi pertarungan perebutan gelar juara dunia kelas ringan IBO di Perth, Australia, 6 Juli 2013. Pelatih juara nasional kelas bantam super Rasmanudin, Budi Wizon ketika dihubungi dari Semarang, Jumat (28/6) mengatakan, sore ini atau Jumat waktu setempat Daud Yordan menjalani latihan terakhir dengan mitra tanding yaitu petinju dari Australia. "Sore ini atau Jumat waktu setempat dia (Daud Yordan) menjalani latihan terakhir dengan mitra tanding melawan petinju Australia," katanya menegaskan. Daud Yordan dan juara nasional kelas bantam super Rasmanudin sejak 20 Juni 2013 menjalani latihan lanjutan di Sasana Herry's Gym di Perth, Australia, untuk persiapan menghadapi pertarungan perebutan gelar di negara tersebut pada 6 Juli mendatang. Daud Yordan yang memiliki rekor bertarung 30 kali menang (23 di antaranya dengan KO) dan tiga kali kalah tersebut akan

memperebutkan gelar juara dunia kelas ringan IBO yang lowong melawan petinju Argentina Daniel Eduardo Brizuela. Sementara itu Rasmanudin dari Sasana Sindoro Semarang dengan rekor bertarung 17 kali menang (sembilan di antaranya dengan KO), tiga kali kalah, dan dua kali seri tersebut akan memperebutkan gelar juara kelas bantam super IBO Asia Pasifik melawan petinju Australia, Jason Cooper. Selama menjalani latihann di Sasana Herrys' Gym, Perth, Australia tersebut keduanya di bawah bimbingan Craig Christian (pelatih dan manajer pemegang gelar Super Champion kelas bulu WBA Chris John). Daud Yordan berlatih dengan dua 'sparring partner' Brandon dan Matteew, sedangkan Rasmanudin berlatih dengan 'sparring' juara IBF kelas bulu Jackson Asiku. Budi Wizon juga menambahkan, latihan dengan 'sparring' bagi Rasmanudin seora ini juga merupakan yang terakhir kalinya karena setelah itu yang bersangkutan konsentrasi untuk menurunkan berat badannya supaya masuk ke berat ideal di kelas bantam super (55,3 kilogram).(ANT)

andalas/budi zulkifli

Tim futsal Bank Sumut tampil perkasa setelah mengalahkan tim futsal Dinas Pertanian 6-7 lewat pertarungan yang seru dan menarik.

lainnya, sedangkan untuk kegiatan olahraga juga telah dilaksanakan, bola voli, bulutangkis dan sepakbola yang dilaksanakan, Jumat (28/6). Wakapolres Abdya, Kompol Tamlikan SH dalam arahannya mengajak seluruh pemain untuk menjaga sportifitas dan keamanan selama bermain, sehingga tidak terjadi perselihan diantara para pemain.

Medan-andalas Sumatera Utara mengirimkan enam petinju menghadapi Kejuaraan Nasional (Kejurnas) antar-Pusat Pendidikan Latihan Pelajar (PPLP) yang berlangsung di Banjarmasin, Kalimantan Selatan, pada 29 Juni-4 Juli 2013. Pelatih tinju PPLP Sumut Binsar Purba di Medan, Jumat (28/6) mengatakan enam petinju muda tersebut yakni Pahrul Zeny, Erwin Sahputra, Rozak Abdul Malik Lubis, Rahmad Febriansyah, M Jeffry Fernando, dan Tommy Laksamana Putra. "Mereka memang merupakan binaan PPLP Sumut. Mereka telah dipersiapkan secara intensif guna meraih hasil yang terbaik di kejurnas antar-PPLP itu," katanya. Ia mengatakan Tim PPLP Sumut bertekad untuk bisa membawa pulang juara, meski persaingan dari daerah lain cukup ketat. "Kami memang tidak memasang target, namun tim akan berjuang untuk pulang mebawa emas," katanya.

Menurut dia kejurnas itu merupakan yang pertama kali diikuti daerahnya, sebab baru setahun pembinaan tinju masuk dalam PPLP. "Jadi, kami masih buta kekuatan lawan. Meski begitu, kami tetap akan berjuang semaksimal mungkin dan yang pasti, kita incar emas," katanya. Sementara Kepala Dinas Pemuda dan Olahraga (Kadispora) Sumut Khairil Anwar mengatakan pihaknya berharap keenam petinju tersebut dapat menunjukkan kualitasnya di kejurnas nanti, sekaligus sebagai ajang pembuktian bahwa Sumatera Utara gudangnya petinju handal. Meski demikian pihaknya tidak akan membebani para petinju dengan target, mengingat keikutsertaan Sumut di kejurnas antar-PPLP cabang tinju itu merupakan yang pertama kalinya. "Yang penting bagi kami, para atlet tetap menjaga sportivitas selama bertarung dan mampu memberikan yang terbaik bagi Sumut," katanya.(NET)

Indonesia Siap Gelar Kongres International Association Sports Law JAKARTA-andalas Indonesia akan kedatangan klub-klub elite Eropa dalam beberapa pekan mendatang. Momen-momen tersebut tentu banyak dinantikan para penikmat sepakbola, karena selama ini hanya bisa menyaksikan aksi bintang top dunia melalui layar kaca. Kedatangan tim-tim dunia ke Indonesia bisa memacu gairah sepakbola di Tanah Air untuk dikembangkan menjadi salah satu objek pariwisata, karena sepakbola, bisa juga menciptakan lalu-lintas kunjungan orang yang ingin mencari hiburan tontonan sepakbola. Namun, beberapa hal memang perlu diperhatikan jelang kedatangan klub-klub Eropa tersebut, antara lain adalah ancaman keamanan. Indonesia sempat batal dikunjungi Manchester United pada 2009 karena beberapa hari jelang kedatangan tim Premier League itu, bom meledak di Kuningan, Jakarta. Isu-isu sport Tourism dan terorisme ini akan menjadi perhatian besar dalam kongres

International Assosciation Sports Law yang akan di selenggarakan di Bali, 29-30 Oktober mendatang. Pembahasan kongres memang akan membicarakan seputar bagaimana isu-isu yang akan terjadi ke depan, terutama isu terorisme yang bisa mengancam turnamen-turnamen olahraga. Sebelum melakukan kongres, pihak International Association of sports law (IASL) yang diwakili Prof.Dimitrios Panagitopulos (Yunani) dan Prof.Olga Shevchenko (Rusia) mengadakan diskusi dan peresmian MoU oleh beberapa pihak terkait bersama Sekjen PSSI Joko Driyono, Ketua Komdis PSSI Hinca Panjaitan. "IASL senang bisa bekerjasama dan menetapkan Indonesia sebagai tuan rumah kongres ke19," ujar Dimitrios. "PSSI mendapatkan kegembiraan baru karena bisa bekerja sama dengan IASL, isu sport tourism, terorisme, akan menjadi bahan perbincangan," ujar Joko Driyono di Hotel Century, Jakarta, Jumat (28/6).(NET)

Bank Sumut Taklukkan Dinas Pertanian

Stabat-andalas Tim futsal Bank Sumut Stabat tampil perkasa setelah dengan gemilang menyudahi perlawanan tim futsal Dins Pertanian Langkat dalam pertandingan yang seru dan menegangkandi lapangan futsal Bhara Daksa Mapolres Langkat, dalam lanjutan Turnamen Futsal Kapolres Langkat Cup II 2013 yang dilaksanakan dalam rangka memeriahkan Hari Bhayangkara, ke- 67, kemarin. Dengan hasil tersebut, tim binaan Ketua KONI langkat dan Pimpinan Bank Sumut Cabang Stabat, HT M. Jefri itu pun berhak tampil sebagai juara group A. Padahal, Bank Sumut hanya butuh hasil seri untuk lolos ke babak perempat final. Sedangkan

tim futsal Dinas Pertanian Langkat memang butuh kemenangan agar bias tampil sebagai runner up menggusur tim futsal Polres Langkat A. Hasil lain, tim futsal PWI Langkat lolos sebagai juara group C setelah unggul 5-2 atas tim futsal Polres Langkat B. Sedangkan tim Sekretariat Pemko Binjai sebagai runner up setelah menang WO (3-0) atas tim futsal Dinas Kehutanan dan Perkebunan (Hutbun) Langkat. Di grup D, Sei Musam tampil sebagai juara setelah berhasil menumbangkan tim Disparpora Binjai 7-3. Namun, tim Disparpora Binjai tetap melangkah ke babak selanjutnya karena tampil sebagai runner up group.

Dengan demikian, juara group A Bank Sumut akan menghadapi runner up group B Blangkahan, sedangkan juara grup C PWI Langkat akan menghadapi runner up grup D Disparpora Binjai. Sementara itu, juara grup B Dispora Langkat akan menghadapi runner up grup A Polres Langkat A. Pemain merangkap Tim Manager tim futsal Bank Sumut Stabat, HT M Jefri mengaku senang timnya bisa melangkah ke babak perempat final. Selanjutnya, Pimpinan Bank Sumut Cabang Stabat itu pun berharap bisa meraih kemenangan kala menjamu tim futsal Blangkahan. “ Ya, targetnya masuk final,” ujarnya sambil tersenyum.(BD)

Indonesia Raih Dua Emas Jakarta-andalas Tim Taekwondo Indonesia binaan UTI Pro meraih dua medali emas dan empat perak serta empat perunggu pada hari pertama Turnamen Open Club Best Of The Best UTI Pro di GOR Amongprogo Yogyakarta, Jumat. Taekwondoin Daniel Harsono atlet Pelatnas UTI Pro Level 1 yang mewakili Indonesia asal Daerah Istimewa Yogyakarta, sukses membuka jalan kontingen Indonesia ketika dia mempersembahkan medali emas nomor

pomsae perorangan Putra senior, demikian siaran peras UTI Pro, Jumat (28/6). Daniel meraih nilai tertinggi 7,85, sedangkan perak direbut taekwondoin asal Sulawesi Utara atlet pelatnas UTI Pro Level 2, Yunior Mandagi dengan 7,695 dan medali perunggu didapat Kim Kyudong dari Gyeongju Korea Selatan. Di nomor beregu Yunior Mandagi juga sukses mempersembahkan medali emas kedua bersama Alfath.S dan Jacky W. Di Kategori Pomsae perora-

ngan Putri, atlet binaan UTI Pro Level I, Christina Agung Intan dan Domas Ayu Kirana, harus puas dengan medali Perak dan Perunggu. Medali Emas di nomor ini direbut Taekwondoin Vietnam Chau Tuyet Van. Di Yunior perorangan Putra Taekwondoin asal DKI Jakarta EKI.N meraih medali Perak dengan perolehan nilai 6,350. Perunggu Febri A dari Daerah Istimewa Yogyakarta. Sementara Medali emas direbut Lam Minh Quang dari Vietnam 6,750.(ANT)

Sepakbola Gembira Meriahkan HUT ke-67 Bhayangkara Blangpidie–andalas Dalam rangka memeriahkan HUT ke-67 Bhayangkara tahun 2013, jajaran Kepolisian Resort (Polres) Aceh Barat Daya mengadakan turnamen sepakbola gembira, Jumat (28/06) di lapangan Persada Blangpidie. Berbagai kegiatan sudah dilaksanakan, dari pembersihan jalan dipusat pasar Ibu Kota Kabupaten hingga kegiatan social

9

“Olahraga gembira ini selain sebagai bentuk memeriah kan HUT Bhayangkara juga bertujuan mempererat silaturahmi dan persaudaraan antara Polri, TNI, unsur masyarakat,” jelasnya. Lebih lanjut dikatakannya, dengan bermain dan bersilaturahmi di lapangan hijau diharapkan kedepan akan memudahkan koordinasai dan komunikasi

antara instasi dalam Kabupaten Abdya, sehingga dapat mendukung kelancaran tugas dan hubungan kerja antar instansi masing-masing. Sementara itu, wakil Bupati Abdya, Yusrizal Razali yang ikut dalam kegiatan tersebut mengatakan, kegiatan olahraga gembira yang dilaksanakan oleh jajaran Polres Abdya itu sangat bangus dan cukup bermamfaat

bagi semua dalam mempererat tali silaturrahmi antar lembaga dan juga organisasi kemasyarakatan lainnya. Kegiatan olahraga yang melibat jajaran Kodim 0110 Abdya, Kompi 115 Macan Lauser, para wartawan dan organisasi RAPI Abdya yang dipusatkan dilapangan bolakaki Persada Blangpidie tersebut berlangsung meriah dan penuh keakraban.(AS)

Wartawan Medan Baru Tekuk Wartawan Polda Sumut Medan-andalas Jelang laga turnamen Futsal memperebutkan Piala Walikota Medan pada 1 juli mendatang, Wartawan Unit Medan Baru yang tergabung dalam Forum Jurnalis Angkatan Muda (FORJAM) mengadakan pertandingan persahabatan dengan wartawan Unit Polda Sumatera Utara. Berlangsung di Galaxy Futsal Jalan HM. Joni kamis sekira pukul 15.00 wib, pertandingan dua kubu sejawat ini berlangsung seru dan alot, Kamis (27/6) sore kemarin. Dengan mengenakan kostum biru muda, Unit Medan Baru bertanding melawan Unit Polda Sumut yang mengenakan kostum kuning biru. Babak pertama dimulai, Unit Medan Baru langsung terus menekan tim lawan yang tak mau kalah dan melakukan perlawanan. Gol pertama Unit Medan Baru diciptakan Fadli nomor punggung 8 saat pertandingan baru berlangsung 5 menit. Selang beberapa menit, lagilagi Unit Medan Baru mencetak gol cantik dari kaki Juni Ardi. Tertinggal 2-0 membuat Unit Polda Sumut berupaya terlepas dari serangan Unit Medan Baru. Namun lagi-lagi, Wellfrans pemain bernomor 10 kembali membobol gawang Unit Polda Sumut dan diikuti gol dari jarak jauh dari Anda Tanjung pemain nomor punggung 5 dari Unit Medan Baru.

Otak-atik pemain pun tampak dikubu Unit Polda Sumut, namun keberuntungan belum berpihak karena sebelum turun minum, kembali 2 gol dicetak Juni Ardi. Babak pertama usai, kedudukan 6-0 untuk Unit Medan Baru. Peluit babak kedua pun dimulai, Unit Polda Sumut bermain lebih agresif, melalui Josmarlin gawang Unit Medan Baru yang dikawal Gusman akhirnya bobol di babak kedua. Tak lama, Dedi nomor punggung 6 dari Unit Polda Sumut kembali membobol gawang Unit Medan Baru. Skor pun berubah menjadi 6-2 untuk keunggulan unit Medan Baru. Hingga babak kedua hampir usai, pertandingan yang berlangsung dalam level tinggi ini pun berakhir dengan skor 16-7 untuk keunggulan tim Unit Medan Baru. "Ini adalah awal yang baik bagi tim kami, mudahmudahan kami akan bisa tampil maksimal di turnamen nanti." Kata Juni Ardi selaku kapten tim Unit Medan Baru. Guna menghadapi turnamen futsal Piala Walikota 1 juli mendatang, Wartawan Unit Medan Baru menurunkan pemain diantaranya Juni Ardi Tanjung, Abimanyu, Wellfrans Samosir, Anda Tanjung, Yoga Simorangkir, Ricardo Nainggolan, Rizal Syahputra, Gusman, Maguslim, Fuad Fadli dan Christopel Naibaho. (ACO)


Sabtu

EKONOMI BISNIS

29 Juni 2013

harian andalas | Hal.

10

Harga Ayam Potong Rp29.000/Kilogram Medan-andalas Dalam dua hari terakhir ini, harga daging ayam potong di sejumlah pasar tradisonal di Medan menyentuh level angka tertinggi pada kisaran harga Rp28.000 hingga Rp29.000/kg. Rahmad, pedagang di Pusat Pasar mengaku, kenaikan harga daging ayam itu dipicu oleh meningkatnya biaya operasional pedagang pascakenaikan harga bahan bakar minyak (BBM) bersubsidi sejak Sabtu (22/6) lalu. “Saat ini, harga daging ayam di pasaran merupakan angka tertinggi tahun ini.Harga kita naikan karena biaya operasional naik 15% dari biasa," katanya, kemarin. Dalam keadaan normal, kata dia, harga daging ayam dijual dengan harga Rp22.000/kg.Pekan lalu, harga tersebut meningkat menjadi Rp26.000/ kg sebelum harga BBM ditetapkan naik oleh pemerintah. “Setelah BBM naik, harga daging ayam kembali mengalami kenaikan dan bahkan meyentuh angka tertinggi tahun ini. Kenaikan harga daging ayam ini telah berlangsung sejak dua hari lalu. Selain karena biaya operasional yang meningkat, naiknya harga daging ayam tersebut juga disebabkan karena adanya kenaikan harga di tingkat peternak,” ucapnya. Pratiwi, seorang konsumen mengatakan, naiknya harga daging ayam tersebut menyebab-

kan pihaknya kewalahan mengatur pengeluaran. Apalagi, menjelang momen ramadhan dan tahun baru anak sekolah seperti ini, pengeluaran rumah tangga lagi tinggi-tingginya. "Bulan ini bisa jadi merupakan bulan-bulan sulit bagi masyarakat karena harus berpikir keras untuk mengatur pengeluaran," ujarnya. Terpisah, seorang pedagang di Pasar Petisah, Syaiful menjelaskan, naiknya harga daging ayam menyebabkan sejumlah pembeli mengeluh. "Kami tak bisa berbuat apa-apa, karena memang harga harus naik agar kami tak rugi," ucapnya. Meski harga daging ayam mahal kata dia, hal ini belum mempengaruhi daya beli konsumen karna permintaan daging ayam oleh konsumen masih relatif stabil dan cenderung mengalami peningkatan. “Hal ini dikarenakan harga barang lain juga mengalami kenaikan. Beda halnya jika hanya daging ayam yang mengalami kenaikan, kemungkinan besar konsumen akan beralih pada barang lain yang lebih murah,” imbuhnya. Mengenai pasokan, pedagang mengaku hingga saat ini masih lancar, apalagi pada bulan ini peternak sedang memasuki masa panen besar. Ratarata, pedagang bisa memasok hingga 200 kg daging ayam setiap hari. (SIONG)

RAT Primkop TKBM

Pelabuhan Belawan 2013 Sukses Belawan-andalas Pendapatan Primer Koperasi (Primkop) Tenaga Kerja Bongkar Muat (TKBM) Upaya Karya Pelabuhan Belawan mencapai Rp 9,5 miliar tahun 2012. Demikian disampaikan Ketua Primkop TKBM Uapaya Karya Pelabuhan Belawan Tombang Hutabarat, Jumat (28/6) usai pelaksanaan Rapat Anggota Tahunan (RAT) Tahun 2013 di Ruangan Terminal Penumpang Domestik Kantor Syahbandar Pelabuhan Belawan. Menurut Tombang, seharusnya pendapatan Primkop ini di atas Rp 10 miliar, tapi kenyataannya yang dapat dihasilkan semua pekerjaan buruh hanya mencapai Rp 9,5 miliar dalam setahun akibat terjadinya manipulasi manifest kapal. Banyak hal yang harus dibenahi dalam kepengurusan koperasi saat ini, antara lain tentang pembiayaan pembangunan perumahan yang sedang berjalan saat ini, pekerjaan pengawas lapangan yang belum bekerja secara mak-

simal untuk melaporkan manifes muatan kapal. Hal lain terkait keuangan saat ini masih seret pembayaran upah buruh akibat mandeknya pembayaran dari para pengusaha Perusahaan Bongkar Muat (PBM) tidak membayar tagihantagihan yang sudah dikerjakan buruh. Kalau dilihat dari pendapatan dikurangi dengan pengeluaran kas koperasi ini tidak mengalami peningkatan pendapatan sebab pembayaran untuk perumahan, pengamanan kerja mulai dari pakaian kerja, sepatu kerja, helm kerja pengeluaran sangat tinggi bahkan tidak ada yang tersisa. Dari data yang dihimpun jumlah PBM yang beroprasi di Pelabuhan Belawan mencapai 53 perusahaan ada masih aktif dan ada pula sudah failid sehingga susah untuk mendatanya. Diantara 53 perusahaan 4 perusahaan PBM mempunyai utang kepada koperasi kalau di jumlahkan seluruhnya mencapai Rp 2 miliar. (DP)

andalas/rizky mulya

DIABADIKANDIABADIKAN-Usai menyampaikan makalah pada Pameran dan Pasar UMKM Sumatera Utara yang digelar oleh Dinas Koperasi dan UKM Provinsi Sumatera Utara, para narasumber diabadikan bersama.

Forum Bisnis

Dukung Pelaku UMKM Masuki Pasar Global

Medan-andalas Melengkapi rangkaian event Pameran dan Pasar Usaha Mikro, Kecil dan Menengah (UMKM) Sumatera Utara yang digelar oleh Dinas Koperasi dan UKM Provinsi Sumatera Utara, Kamis (27/6) diadakan forum bisnis UMKM. Kegiatan ini dimaksudkan untuk memberikan edukasi bagi para pelaku bisnis UMKM yang ingin memulai usaha ataupun mengembangkan usahanya. Narasumber yang hadir antara

lain perwakilan dari Bank Indonesia Suti Masniari Nasution, Dirjen Hak Kekayaan dan Intelektual (HAKI) Timbul Sinaga MHum, Ketua Asosiasi Pengusaha Bordir dan Sulam Indonesia (APBSI) Decy Widhiyanti, dan pelaku bisnis Cocos Trisada DSE. Dalam perkembangannya, keberadaan UMKM telah menyelamatkan 98,8% porsi usaha dan industri di Indonesia. Untuk mengembangkan produk hasil UMKM

agar dapat bersaing di pasaran, pemerintah harus mensosialisasikan UMKM. Tak hanya itu, menurut Decy Widhiyanti, UMKM juga harus didukung dengan kualitas dan harga. "Korelasinya adalah kualitas produk menentukan harga produk tersebut," katanya. Di Sumatera Utara sendiri, untuk mempromosikan produkproduk khas budaya Batak diperlukan adanya kerjasama dengan dinas terkait. Peran serta hak cipta juga mendukung berkembangnya

suatu UMKM. Timbul Sinaga mengatakan pelaku bisnis UMKM harus selalu bersinergi dengan HAKI dan Depnaker. Tujuannya adalah membimbing peserta didik dan membantu mereka untuk mendaftarkan produk ke HAKI. Para peserta forum bisnis ini diberikan kiat-kiat untuk memasuki pasar global antara lain memperluas pemasaran yang dalam hal ini dapat dibantu juga oleh pemerintah, memiliki per-

lindungan usaha, dan memiliki akses informasi dan lembagalembaga yang memiliki data terkait UMKM. Selain forum bisnis, kegiatan yang diadakan di Gedung Serba Guna Jalan Pancing Medan ini juga mengikutsertakan perlombaan mewarnai ibu dan anak serta perlombaan fashion show. Disamping itu juga penyerahan plakat secara simbolis bagi para pelaku bisnis yang turut serta memajukan UMKM. (RM)

Menko Perekonomian

Ground Breaking Pabrik Senilai Rp1,4 T Medan-andalas Menko Perekonomian Hatta Rajasa dijadualkan melakukan ground breaking (peletakan batu pertamared) pabrik oleochemical milik PT Unilever Oleochemical Indonesia (UOI) di Kawasan Ekonomi Khusus (KEK) Sei Mangkei, Kabupaten Simalungun, Sumatera Utara pada Rabu 3 Juli 2013. “Selain Menko Perekonomian, ground breaking pabrik pengolahan kelapa sawit berkapasitas 550 ton per hari dengan investasi Rp1,4 triliun ini juga diikuti 10 menteri, Kepala BPN Pusat, Gubernur Sumut dan Forum Komunikasi Pimpinan

ponegro Medan, Kamis (27/6). Dalam rapat yang dihadiri Sekdaprov Sumut H Nurdin Lubis tersebut, sejumlah kegiatan Menko Perekonomian dalam kunjungan kerja ke Sumut, juga ikut diuraikan. Di antaranya ground breaking pembangunan infrastruktur KEK Sei Mangkei. Seperti pembaDaerah (FKPD) Sumut, Bupati Si- ngunan Dry Port berkapasitas malungun, Dirut PTPN 3, Dirut PT 5.300 Teus yang berfungsi sebagai UOI serta sejumlah pihak terkait pelayanan satu pintu untuk QIC lainnya,” kata Staf Khusus Menko (Quarantine, Imigration and CusPerekonomian, Abdullah Rasyid tom). Kemudian pembangunan Tank dalam rapat persiapan di Gedung Bappeda Sumut Jalan Pangeran Di- Farm (tangki timbun) sebanyak dua

unit dengan kapasitas masing-masing 5.000 ton untuk tahap pertama, dan pembangunan Waste Water Treatment Plant (WWTP) kapasitas 250 meter kubik per jam. Disamping itu, Menko Perekonomian juga melakukan ground breaking pembangunan pabrik pupuk NPK Bio-Mikronutrisi dengan teknologi nano yang berkapasitas 200.000 ton per tahun. “Pabrik pupuk ini dibangun PT Cipta Buana Utama Mandiri (CBUM) dengan investasi tak kurang dari Rp400 miliar,” ucap Abdullah Rasyid. Ditambahkan Abdullah Rasyid,

selain melakukan ground breaking, Menko Perekonomian juga melakukan peresmian dan penandatanganan prasasti sejumlah proyek. Untuk infrastruktur KEK Sei Mangkei, proyek yang diresmikan itu meliputi pengelolaan dan instalasi air bersih berkapasitas 250 meter kubik per jam, instalasi jaringan listrik, sarana jalan ROW 43 dan ROW 28 sepanjang 2.700 meter, dan drainase induk sepanjang 1.920 meter. Kemudian proyek Gedung Pusat Inovasi Kelapa Sawit, serta proyek Irigasi dan Waduk Sei Ular. (REL)

Telkomsel Siap Hadapi Ramadan dan Idul Fitri 2013 Medan-andalas Menjelang Ramadan dan Idul Fitri 1434 Hijriyah, Telkomsel terus meningkatkan kualitas layanannya mulai dari jaringan, pelayanan kepada pelanggan, hingga ketersediaan produk. Dengan jumlah pelanggan per akhir Juni 2013 mencapai lebih dari 125 juta di seluruh Indonesia dan angka pertumbuhan pelanggan yang tumbuh cukup signifikan, menuntut Telkomsel untuk terus menyediaan jaringan yang memadai. "Kualitas jaringan merupakan ‘menu utama’ yang harus disajikan oleh operator seluler secara prima," kata Head of Sales and Customer Care Region Sumbagut Division Telkomsel Filin Yulia saat menjelaskan, kesiapan Telkomsel menjelang Ramadan dan Lebaran 2013, Kamis (27/6) di Medan. Dia menyebutkan, untuk wila-

PALLADIUM BINJAI 19.10-21.30 12.15-14.3516.55-19.15-21.35

yah Telkomsel Regional Sumbagut saja, tercatat lebih dari 13 juta pelanggan yang merupakan bagian lebih dari 40 Juta pelanggan di Sumatera. Saat ini jumlah BTS di Regional Sumbagut sudah mencapai 6.700 yang terdiri dari BTS 2G dan 3G. Coverage jaringan bahkan telah melayani hingga 100 persen di ibu kota kabupaten sampai wilayah kecamatan di Pulau Sumatera. Secara berkesinambungan Telkomsel terus meningkatan kualitas layanan dengan menambah kapasitas, pembangunan BTS baru hingga modernisasi jaringan dalam bentuk implementasi perangkat, servis, dan fitur terbaru, termasuk saat menghadapi lonjakan trafik setiap menjelang Ramadan dan Idul Fitri. Head of Service Quality Assurance Sumbagut Departement Telkomsel Muhammad Idham

andalas/ist

KESIAP ANKESIAPANAN-(Ki-ka) Head of Corporate Communications Sumatera Division Telkomsel Hadi Sucipto, Head of Sales and Customer Care Region Sumbagut Division Telkomsel Filin Yulia, dan Head of Service Quality Assurance Sumbagut Department Telkomsel Muhammad Idham memberikan penjelasan mengenai kesiapan Telkomsel menjelang Ramadan dan Lebaran 2013. yang mendampingi Filin Yulia menambahkan, berdasarkan pengalaman menjelang Ramadan dan Idul Fitri tahun lalu, lonjakan penggunaan layanan Telkomsel di Regional Sumbagut pada H-1 yaitu

Voice meningkat lebih dari 30,91 persen, SMS meningkat lebih dari 21,95 persen, dan Layanan data meningkat lebih dari 7,95 persen. Dari pengalaman tahun lalu tersebut, katanya, Telkomsel op-

timis mampu melayani perkiraan lonjakan yang mungkin terjadi, baik voice, sms, maupun penggunaan layanan data. Tahun ini Telkomsel Regional Sumbagut secara khusus melaku-

SUN 12.15-14.35-16.55 19.15-21.35

PALLADIUM BINJAI 17.45-20.05 12.15-14.05-15.55-17.45-19.35 PALLADIUM 21.25-21.30 HERMES XXI SUN PLAZA THAMRIN THAMRIN 13.00-14.50-16.40-18.3012.15-15.00-17.45-20.3012.15-14.35-16.55-19.1520.20 23.15 21.35 HERMES XXI PLAZA 13.00-15.20-17.40- PALLADIUM 12.45-15.3012.30-14.20-16.10 18.15-21.00-23.45 20.00 PLAZA BINJAI HERMES XXI (3D) HERMES XXI THAMRIN HERMES XXI SUN 12.00-13.50-15.40-17.30SUN (3D) BINJAI 12.30-14.50-17.1012.30-14.50-17.10-19.3019.20 12.45-15.30-18.15-21.00 19.30-21.50 21.50

12.45-15.10-17.3520.00

kan antisipasi lonjakan tersebut dengan meningkatkan layanan voice yang mampu melayani kenaikan hingga 100 persen pengguna dan SMS hingga 300 persen pengguna sms pada saat bersamaan. Begitu juga dengan layanan data, Telkomsel optimis mampu mengantisipasi lonjakan layanan data hingga 300 persen akibat trend pelanggan yang tidak lagi menggunakan SMS melainkan messenger dan jejaring sosial untuk mengucapkan selamat berpuasa maupun Idul Fitri. Selanjutnya terkait ketersediaan produk, untuk pengisian pulsa, Telkomsel sudah mengantisipasi dan menjamin pelanggan tetap dapat melakukan pengisian pulsa tanpa gangguan yang berarti. Saat ini Tekomsel memiliki program promo tarif dari setiap produk prabayar maupun pasca bayar yang menguntungkan pelang-

gan. Hal ini juga sudah diantisipasi dengan peningkatan kualitas layanan demi kenyamanan pelanggan. Telkomsel juga telah meningkatkan distribusi produk maupun ketersediaan pengisian pulsa hingga dua kali lipat dari kondisi normal bukan hanya di outlet namun di semua channel distribusi baik Mkios, voucher fisik, ATM, T-Cash, transfer pulsa, dll. Untuk menghadapi lonjakan permintaan terutama pengisian pulsa saat puasa dan lebaran, Telkomsel menjamin ketersediaan pulsa di pasar dengan harga yang stabil. Berdasarkan pengalaman sebelumnya peningkatan pengisian pulsa saat Ramadan dan lebaran meningkat hingga 20 persen. GraPARI Telkomsel Selecta Medan juga tetap melayani pelanggan hingga 24 Jam, termasuk saat lebaran. (GUS)

HERMES XXI 12.15-14.35-16.55-19.1521.35-23.55

THAMRIN 12.30-15.0017.30-20.00 PALLADIUM 12.00-14.30

PALLADIUM 17.00-18.50 HERMES XXI 18.00-19.50-21.40

SUN 23.45 PALLADIUM 23.55 HERMES XXI THAMRIN BINJAI 23.45 22.30 23.55 MIDNIGHT SHOW


Sabtu

KOMUNITAS

29 Juni 2013

harian andalas | Hal.

11

Sampaikan Pesan dan Saran Anda ke Pemko Medan Melalui :

SMS Center Pemko Medan 08196001234 dan 087769012488

Jambret Meresahkan Warga Dari nomor : +6287869561xxx Selamat pagi Pak Pemko Medan, kami warga Jalan Ring Road/Gagak Hitam Medan sangat resah atas maraknya jambret di kawasan tempat tinggal kami. Tolong pak ditertibkan penjambret yang sangat meresahkan warga. Trims Pemko Medan.

Tolong Razia Warnet Mesum andalas/ist

PEMO APEMOTTONGAN PIT PITAA-Dari kiri: Regional Operation Manager III PT Fast Food Indonesia, Teddy Hariadi, tokoh pemuda kompleks Asia Mega Mas, Gelmok Sidabalok, dan investor KFC Asia Mega Mas melakukan pemotongan pita menandai beroperasinya KFC Asia Mega Mas, Jumat (28/6)

KFC Asia Mega Mas Berbagi Bersama Anak Yatim Medan-andalals Sebanyak 50 anak yatim dari kota Medan memeriahkan pelaksanaan grand launching Kentucky Fried Chicken (KFC) Asia Mega Mas, Jumat (28/6). Regional Officer Marketing (ROM) III PT Fast Food Indonesia Tbk, Charles Marbun mengungkapkan, kegiatan ini merupakan syukuran pihak KFC atas terlaksananya pembukaan KFC Asia Mega Mas yang merupakan cabang ke-20 di Kota Medan. “Wujud syukur kami atas pembukaan KFC Asia Mega Mas, ini adalah kepedulian terhadap sesama. Oleh karena itu, kami ingin berbagi kepada 50 anak-anak yatim ini,”kata Charles,

yang juga mengundang sejumlah tokoh pemuda dan masyarakat pada kegiatan tersebut. Turut hadir dalam kegiatan tersebut tokoh pemuda Gelmok Sidabalok. Charles mengatakan, meskipun kondisi ekonomi saat ini kurang baik, namun tingkat penjualan di KFC di kota Medan tetap stabil. Bahkan untuk cabang-cabang tertentu malah mengalami trend peningkatan. Salah satunya adalah KFC yang berlokasi di Jalan Gajah Mada Medan . “KFC Gajah Mada merupakan salah satu yang tingkat penjualannya tertinggi, makanya untuk tetap menjaga konsumen kami terus mengadakan inovasi-inovasi baru, selain suasana juga menu. Jadi rasanya memang patut kami syukuri,”kata Charles lagi. Menurut Charles, antusias konsumen terhadap produk-produk KFC masih cukup tinggi. Ini ditandai de-

Kartu JPKMS Tak Bisa Digunakan Dari nomor : +6285265371xxx

Buat KK Bayar Rp 300 Ribu Dari nomor : +6282163076xxx Pak Plt Walikota.. saya buat KK baru kok belum siap2. Udah 4 bulan lamanya..saya udah bayar Rp 300 rb.. bayar aja lama siapnya, apalagi gratis. Gmn sih kerja pegawai2 bpk?

Tak Pernah Gelar Gotong-royong Dari nomor : +6281397467xxx Ass Bpk Walikota, kenapa di lingkungan kami Kel. Glugur Darat I Kec. Medan Timur tdk pernah membuat acara gotong royong. Lurah & kepling Link 10 pd malas dan tahunya uang. Trims bpk

Walikota dri KNPI Kec Medan Timur. Wasalam.

Sampah Diangkat Sekali Seminggu Dari nomor : +6285276662xxx Bapak Wali Kota Medan dan Bapak Kadis Kebersihan, tolong sampah di Jalan Marelan Raya sebelah kanan dari Medan diangkatnya jangan seminggu sekali. Tolong segera diangkat ya pak. Biasa yang ngangkat truk No 142.

Keluhkan Pelayanan di RSU Pirngadi Dari nomor : +6281361057xxx Selamat Siang pimpinan RSU Pirngadi, saya abg dri pasien di poli neurologi saya sangat mengeluhkan pelayanan di RSU ini krn saya sudah daftar dari Jam 8.30 WIB tapi sampai Jam 12.00 wib tidak dipanggil2. Pasien lain yg baru datang malah sudah selesai ditangani, gimana sih kinerja bagian neurologi ini.?

ngan tetap stabilnya tingkat penjualan di hamper semua gerai KFC terutama di kota Medan . Bahkan untuk memenuhi permintaan konsumen yang tetap tinggi, dalam waktu dekat KFC akan menambah gerai baru di Kota Medan dan di Nanggroe Aceh Darussalam (NAD). “Di Medan di kawasan Ringroad Gagak Hitam, sedangkan yang di NAD kami bukanya di Meulaboh. Di Aceh sudah ada empat cabang sekarang,” terang Charles lagi. Belum Naikkan Harga Sementara itu, terkait dengan naiknya harga BBM (bahan bakar minyak), Charles mengatakan pihaknya belum berencana untuk menaikkan harga menu di KFC. “Belum, kita masih belum ada rencana ke sana . Ya…rasanya nggak enak jugalah kalau semua harus naik, kasihan juga konsumen kita,” ungkap Charles. (MA)

BERPOSEBERPOSE-Dari kiri: Ketua PGRI Simalungun Tumpak Silitonga, unsur pengurus R br Purba, Rodearni Saragih, Marojahan PAsaribu dan Drs Zocson Sialahi, berpose seusai memberikan keterangan kepada wartawan di kantornya, Jumat. andalas/lintong

Minggu, Hasibuan Dohot Anak Boruna Gelar Peringatan Israk Mikraj Medan-andalas Dewan Pimpinan Cabang (DPC) Yayasan Hasibuan Dohot Anak Boruna Kota Medan akan menggelar peringatan Israk Mikraj Nabi Muhammad SAW 1434 H/2013 M dan penyantunan anak yatim serta kaum dhuafa, Minggu (30/6) mulai pukul 14.00 hingga selesai, di Taman Budaya Medan, Jalan Perintis Kemerdekaan Medan. "Kami harapkan seluruh pengurus yayasan dan keluarga besar Hasibuan Dohot Anak Boruna yang ada di Kota Medan menghadiri peringatan Israk Mikraj itu,” ujar Porkas Hasibuan, Ketua DPC Kota Medan Yayasan Hasibuan Dohot Anak Boruna, Jum'at (28/

Dari nomor : +6285763446xxx Razia warnet mesum di Pasar Merah. Met pgi pak polisi, wali kota, dinas terkait, Tolong adakan razia warnet mesum besar2an karena korbannya adala anak sekolah. Pengusaha warnet membiarkan anak-anak sekolah masuk warnet pada jam belajar dan hingga tengah malam. Terimakasih.

Pak Walikota yth, mohon agar menindaklanjuti masalah Kartu Medan Sehat atau JPKMS yg nggk bisa dipergunakan utk kemoterapi, saya disuruh mengurus surat miskin lg dan diantar kedinkes pemprov, semua saya laksanakan, ternyata sampai di Dinkes Pemprovsu saya ditolak dan disuruh ke kantor walikota lagi. Setahu saya Medan sehat produk Pa`Wali Kota, jadi sekali lg mohon bantuannya Pak.

6) di Medan. Menurut Porkas, acara tersebut akan dihadiri Ketua Dewan Pimpinan Pusat (DPP) Yayasan Hasibuan Dohot Anak Boruna Khairul Mex Hasibuan SH, MHum. Sedangkan penceramah akan tampil Ustadz Drs H Muhammad Noor Hasibuan. Porkas Hasibuan didampingi Ketua Panitia M Rifa'i Hasibuan SH menjelaskan, dalam rangka memperingati Isra Mikraj ini, Yayasan Hasibuan juga akan berbagi dengan anak yatim dan kaum dhuafa. “Israk dan Miraj Nabi Muhammad SAW merupakan kejadian yang luar biasa. Oleh karena itu, kita sebagai hamba Allah dan umat Nabi Muham-

mad harus melaksanakan apa substansi dari perjalan Baginda Rasullullah SAW dalam peristiwa Israk dan Mikraj, agar kita menjadi hamba yang saleh dan salehah," ujar Porkas Hasibuan. Ditegaskannya, bagi pengurus maupun keluarga besar Hasibuan Dohot Anak Boruna yang belum mendapatkan undangan, pemberitaan lewat media massa merupakan pemberitahuan dan undangan. " Karena keterbatasan waktu dan tenaga, kita berharap pemberitaan melalui media massa ini merupakan undangan resmi bagi seluruh keluarga besar Hasibuan Dohot Anak Boruna," ujarnya. (HAM)

PGRI Simalungun Siap Ikuti Kongres Nasional di Jakarta Simalungun, Andalas Pengurus Persatuan Guru Republik Indonesia (PGRI) akan mengikuti Kongres Nasional ke-21 PGRI di Jakarta, 1-5 Juli medatang. Ini sesuai dengan surat undangan yang disampaikan PGRI Provinsi Sumatera Utara (Sumut) kepada seluruh PGRI kabupaten/kota se-Sumut. Ketua PGRI Simalungun Tumpak Silitonga SPd didampingi Sekretaris Drs Zocson Silalahi MPd kepada wartawan di kantornya, Jalan Asahan, Jumat (28/6) mengatakan, PGRI Simalungun siap berangkat mengikuti Kongres PGRI di Jakarta. “Saya bersama sekretaris Drs Zocson Silalahi MPd, unsur pengurus Rosenta Lumban Raja, Drs Albert Sipayung MSi, Rodearni SPd, MPd, Ma-

rojahan Pasaribu SPd dan Lensaria Purba SPd siap berangkat mengikuti kongres yang akan digelar di Gedung Manggala Wana Bhakti Senayan Jakarta,” ujar Tumpak Silitonga. Tumpak Silitonga mengatakan, banyak hal yang harus diselesaikan agar mereka dapat mengikuti Kongres Nasional ke-21 PGRI itu. Di antaranya mengenai pendataan anggota PGRI kabupaten secara online belum maksimal. Pengurus PGRI Kabupaten juga diwajibkan membentuk Dewan Kehormatan Guru Indonesia (DKGI) agar dapat mengikuti kongres itu. “Setiap PGRI kabupaten/kota sudah harus mendaftar jauh harisebelumnya. Untuk itu Kabupaten Simalungun sudah mendaftarkan jauh-jauh sebelumnya agar tidak ada permasalahan,” tambah

Tumpak. Dikatakan, kongres akan mengusung tema “Peran Strategis PGRI sebagai Organisasi Profesi Guru Indonesia Dalam Mewujudkan Guru yang Bermartabat Menuju Pendidikan Bermutu”. Sesuai dengan informasi yang diperolehnya dari panitia kongres, hajatan nasional itu akan diikuti sebanyak 10.272 peserta yang terdiri dari 1.763 peserta, undangan khusus tingkat nasioanl sebanyak 100 orang, peninjau tingkat provinsi 351 orang, dan peninjau tingkat kabupaten/kota sebanyak 8.112. “PGRI Kabupaten Simalungun berharap kongres ini akan bermanfaat untuk membuat pendidikan lebih bermutu dan maju,” katanya. (LN)

Sambut HUT ke 67 Bhayangkara

Personel Polres Sergai Bersihkan Parit Jalinsum

MENCANGKULMENCANGKUL-Kapolres Sergai bersama Ketua Cabang Bhayangkari didampingi Camat Sei Rampah Drs Fajar Simbolon sedang mencangkul dan menyapu rumput di pinggir jalan Jalinsum, Jumat (28/6). andalas/ryad

Sei Rampah-andalas Dalam rangka menyambut HUT ke 67 Bhayangkara, jajaran Kepolisian Resort (Polres) Serdang Bedagai (Sergai) bersama ratusan warga Kecamatan Sei Rampah, Kabupaten Sergai dan prajurit TNI serta kader organisasi kemasyarakat pemuda (OKP), Jumat (28/6) sekira pukul 08.00 WIB, bergotong royong membersihkan saluran air (parit) Jalan Lintas Sumatera (Jalinsum). “Tadi pagi, personel Polres Sergai dipimpin langsung Kapolres Sergai AKBP Arief

Budiman SIK MH didampingi Ketua Bhayangkari Polres Sergai Arini Arief Budiman bersama 450 orang warga dan didukung TNI serta OKP AMPI, PP, IPK membersihkan parit dari mulai Simpang Belidahan hingga Bedagai, Sei Rampah,” ujar Kasubag Humas AKP ZN Siregar. Kapolres Sergai, kata ZN Siregar, dalam sambutan dan arahannya mengatakan, kegiatan bergotongroyong membersihkan parit bersama seluruh elemen masyarakat Kecamatan Sei Rampah dilakukan dalam rangkaian menyambut HUT ke

67 Bhayangkara 1 Juli mendatang. Selain itu agar sekitar Jalinsum terlihat bersih, nyaman, indah, rapi dan asri. “Membersihkan parit dari rumput bersama warga dalam rangka menyambut HUT Bhayangkara. Sebab, kebersihan itu sangat berguna bagi kita, sekaligus untuk menghindari banjir dan mencegah penyakit,” ucap Arif Budiman didampingi Kapolsek Firdaus AKP Helmi Yusuf, Camat Sei Rampah Drs Fajar Simbolon dan Danramil Sei Rampah Kapten Inf Salmon, sembari mengucapkan terima kasih.(RYAD)


Sabtu 29 Juni 2013

Pemerintah Jangan Pilih Kasih Salurkan BLSM Binjai-andalas Penyaluran Bantuan Langsung Sementara Masyarakat (BLSM) kepada masyarakat Kota Binjai, harus tepat sasaran. Demikian harapan Ketua Fraksi Partai Golkar DPRD Kota Binjai, H Noor Sri Syah Alam Putra kepada andalas, Jumat (28/6). Noor Sri juga minta jangan terjadi pilih kasih dalam melakukan pemberian SM kepada masyarakat Kota Binjai, yang dapat menimbulkan kecemburuan serta hilangnya rasa kepercayaan masyarakat terhadap aparatur pemerintah terkait dalam pemberian BLSM itu. Menurut pria yang akrab disapa Bung Kires ini, masih banyak masyarakat Kota Binjai yang hidup di bawah garis kemiskinan belum mendapatkan BLSM. Hal ini menimbulkan tanda tanya, bagaimana sebenarnya pendataan dilakukan ? Ketua Fraksi Partai Golkar Kota Binjai tersebut juga mengimbau pada seluruh kader Partai Golkar Kota Binjai, agar memantau penyaluran BLSM kepada masyarakat. Jika ditemukan kejanggalan dalam penyaluran BLSM, diminta segera melaporkan ke Fraksi Partai Golkar DPRD Binjai. Sementara, terkait isu intervensi dilakukan parpol tertentu kepada Kepala Lingkungan menjelang Pileg 2014 dalam hal pemberian BLSM, Kires mengingatkan Kepling, agar tidak takut dan netral. "Parpol tidak bisa memecat Kepling bila tidak mendukung," katanya. Jika terjadi pemecatan terhadap Kepling tersebut karena tidak mendukung kebijakan parpol tertentu, kata Kires, Fraksi Partai Golkar akan berada di barisan terdepan mengusut permasalahan tersebut. Sementara, Wakil Ketua Partai Golkar Kota Binjai Polmen Sihotang menyebutkan, Partai Golkar Kota Binjai telah banyak menyebarkan anggotanya di tengah masyarakat, guna mendapatkan informasi terkait penyaluran BLSM itu. Hal ini dilakukan guna mengawasi agar penyaluran BLSM, benar–benar diberikan kepada masyarakat yang kurang mampu. "Partai Golkar Kota Binjai menunggu laporan, baik dari masyarakat atau para kader, jika ditemukan penyimpangan pemberian BLSM," ujarnya. (FII)

Pilkades Babalan Diulang 4 Juli 2013 Babalan-andalas Pemilihan Kepala Desa (Pilkades) di Desa Pelawi Selatan Kecamatan Babalan Langkat, akhirnya diulang. Demikian hasil musyawarah dihadiri tiga calon Kades bersama pihak BPD dan panitia di Kantor Camat Babalan, kemari. Pemilihan ulang tersebut dijadwalkan akan dilaksanakan pada 4 Juli 2013 mendatang. Salah satu calon kepala desa tanda gambar Kelapa, Rudi mengungkapkan hal itu, kepada andalas, Kamis (27/6). Sementara, Camat Babalan Faizal Rizal Matondang saat dikonfirmasi andalas, membenarkan pemilihan ulang Pilkades Desa Pelawi Selatan itu akan diulang 4 Juli 2013. Diharapkan, Pilkades yang akan diulang ittu berjalan dengan lancar, baik dan aman. Seperti ddiketahui Pilades Babalan diikuti Rudi (tanda gambar Kelapa), Juari (tanda gambar Jagung) dan Muhammad Rizal (tanda gambar Padi). Ketiga calon Kades ini diharapkan saat bertarung ulang nanti harus legowo dan berjiwa besar, apa pun hasilnya. Sementara, tokoh masyarakat setempat Haji Agus Salim menyatakan, kalah dan menang dalam ajang pertarungan Pilkades itu biasa, asal dilaksanakan secara jurdil (jujur dan adil), serta tidak cacat hukum. (DIN)

SUMATERA UTARA BLSM di Tebing Tinggi Tidak Tepat Sasaran

harian andalas | Hal.

Tebing Tinggi-andalas BLSM (Bantuan Langsung Sementara Masyarakat) sebagai bentuk kompensasi diberikan pemerintah kepada warga miskin, terkait kenaikan harga BBM, tidak tepat sasaran. Seperti terpantau di lokasi penyaluran bantuan ini di Kantor Pos Kota Tebing Tinggi, Jumat (28/6). Terbukti, terdapat dua wanita uzur hanya bisa gigit jari saat warga menerima kucuran dana BLSM melalui Kantor Pos setempat. Menurut pengakuan kedua nenek ini, nama mereka tidak dimasukkan dalam daftar penerima BLSM seperti telah ditetapkan pemerintah setempat. Saat ditemui di kediamannya, Rosliana (66) warga Lingkungan IV, dan Iyem (80) warga Lingkungan V, Kelurahan Karya Jaya, Kecamatan Rambutan, Kota Tebing Tinggi hanya bisa gigit jari. Kedua nenek jiran sekampung ini mengaku kecewa dengan pemerintah yang tak memasukkan namanya sebagai penerima BLSM. "Saya tidak dapat BLSM nak, Raskin juga baru dapat empat kali,

TAK KEBAGIAN - Kendati bermukim di gubuk reot, Nek Rosliana yang tua dan miskin, tak kebagian jatah BLSM. itupun karena tetangga mengusulkan. Makan saja saya sering diberi tetangga. Kalau hanya berharap penghasilan sebagai pemulung, cukup untuk sehari saja, "lirih Nek Rosliana di gubuknya. Di usia yang terbilang senja, Nek Rosliana mempunyai harapan besar kepada pemerintah bisa berbuat adil. "Pemerintah pilih kasih. Kalau pun bisa dapat

BLSM, paling buat beli beras, buat nyambung hidup ke depan," imbuhnya. Wanita tua yang bekerja sebagai pemulung, saat ini hidup bersama suaminya Sukardi (67) yang sedang sakit akibat terserang stroke. Rumah gubuk dihuninya pun dibangun di atas tanah milik warga yang iba kepadanya. Bahkan selama menempati

6) mengatakan, dirinya sangat menyesalkan kinerja pihak pemerintah memberikan kartu BLSM yang semrawut. Dan yang lebih mengenaskan lagi, setelah memperoleh kartu BLSM, uang yang tak seberapa itu belum juga mereka terima. Kata petugas Kantor Pos, masyarakat harus menunggu pencairan pada Juli 2013 mendatang. Menurut Salimin, seharusnya pihak petugas Kantor Pos lah seharusnya mendatangi masyarakat untuk mendistribusikan kartu BLSM tersebut ke kediaman mereka yang berhak menerima BLSM. Bukan malah membiarkan masyarakat berdesakan

BLSM yang hanya Rp 300 ribu. Hal sama dialami Nek Iyem. Usianya yang sudah tua renta membuat dirinya banyak menggantungkan hidup lewat bantuan tetangga, yang sehari-hari memberi makan demi kelangsungan hidup. Nek Iyem sebatang kara di kediamannya sejak ditinggal mati suami. Dengan tidak dapatnya BLSM ini, Nek Iyem hanya bisa mengelus dada. "Wes lah nak, kalau urong entok BLSM sabar wae, sebentar meneh juga nenek uwes matek, lah wong uwes tuek, yah toh," katanya pasrah. Di balik penderitaan dirasakan kedua nenek tersebut, membuat sebahagian warga yang selama ini menaruh iba, mendatangi kantor Lurah Karya Jaya menanyakan perihal tersebut. Bahkan mereka menuntut agar Lurah memperjuangkan nasib kedua nenek itu, agar bisa mendapatkan BLSM, walaupun sejak tiga hari berturutturut pembagian sudah dicairkan. Sementara, Kepala Kelurahan Karya Jaya, Asiah ketika dikonfirmasi terkait warganya yang tidak mendapatkan BLSM, malah balik menuding kedatangan sejumlah warganya ke kantor lurah, menanyakan penyebab tidak mendapatkan BLSM itu, ditengarai ada orang yang sengaja memprovokasi. (MET)

Polres Binjai-RSU dr Djoelham Donor Darah

Amburadul, Distribusi Kartu BLSM di Langkat Pangkalan Brandan-andalas Distribusi kartu BLSM (Bantuan Langsung Sementara Masyarakat) di Kantor Pos Pangkalan Brandan, Jalan Kartini Kecamatan Babalan, Langkat, terlihat amburadul dan mengundang kekecewaan masyarakat setempat. Hal ini terlihat saat pemberian Kartu BLSM yang diberikan pihak Kantor Pos, kemarin, kepada seribuan warga penerima LSM dari Kecamatan Sei Lepan dan Babalan berdesakan di dalam Kantor Pos itu. Salah seorang penerima BLSM, Salimin (58), warga Desa Lama Kecamatan Sei Lepan Langkat kepada andalas, Jumat (28/

tempat di atas tanah orang lain itu, tidak pernah dipungut biaya. Sementara anak-anaknya sudah berada jauh di luar kota. Mirisnya, rumah gubuk dihuni Nek Rosliana dan suaminya itu terletak hanya 20 M dari kantor Kelurahan Karya Jaya. Cilakanya, Kelurahan setempat luput memperhatikan keberadaan pasutri miskin ini untuk mendapatkan

12

antri di Kantor Pos. Hal ini sangat disesalkan masyarakat. Terkait situasi yang kurang kondusif tersebut, Kepala Kantor Pos Pangkalan Brandan, saat hendak dikonfirmasi andalas tak terlihat di tempat, yang terlihat hanya sejumlah petugas Kantor Pos lainnya. Sementara itu, diperoleh informasi dari Kepala Desa Perlis Kecamatan Brandan Barat, M Arifin Ahmad, untuk Desa Perlis pihak Kantor Pos yang mengirimkan langsung nama-nama masyarakat penerima BLSM ke desanya. Karenanya, sangaat mengherankan, mengapa di Sei Lepan dan Babalan, hal yang sama tidak diterapkan. (DIN)

ZIARAH - Kapolres Serdang Bedagai AKBP Arief Budiman SIK MH didampingi Ketua Bhayangkara Arini Budiman beserta jajaran Polres Sergai, melakukan ziarah di Makam Pahlawan Tebing Tinggi. Kegiatan bakti kepolisian itu, dilakukan dalam rangka menyambut HUT ke-67 Bhayangkara tahun 2013.

Binjai-andalas Menyambut HUT ke-67 Bhayangkara, Polres Binjai menggelar bakti sosial donor darah, Jumat (28/6) di Aula Catur Sakti , Jalan Sultan Hasanuddin bekerja sama dengan RSU dr Djoelham Binjai, dan PMI Kota Binjai pimpinan Ny Lisa Andriani Idaham. Kapolres Binjai AKBP Musa Tampubolon menjelaskan, bakti sosial donor darah merupakan wujud kepedulian kemanusiaan, diikuti Yon Arhanud SE 11/BS, Yon Raider 100, Kodim 0203 Langkat, PNS Polri dan anggota Bhayangkari. Tampubolon mengemukakan, anggota Polres Binjai 735 orang, namun tidak seluruhnya bisa mengikuti donor darah. "Pendonor harus lebih dulu dites kesehatannya, dan tidak semua bisa menjdi donor, apalagi aparat Polri, ada yang bertugas sampai dinihari,"ujarnya. Begitupun Kapolres Musa Tampubolon didampingi Dirut RSU dr Djoelham Binjai, dr T Amri Fadly menyebutkan partisipasi Korps Bhayangkara peduli terhadap kemanusiaan sangat tinggi, terbukti

hampir 100 pendonor menyumbangkan darah. Sementara, T Amri Fadly yang langsung mengawasi petugas di Aula Catur Sakti Polres Binjai mengakui, kebutuhan darah di RSU dr Djoelham sangat tinggi, dan sudah mempunyai tempat penyimpanan darah akan memanfaatkan darah dari pendonor kepada yang memerlukan. Amri menyebutkan, pemanfaatan diutamakan kepada warga Binjai. Masalah kekurangan kebutuhan darah, nanti bisa diprogram dengan berbagai instansi pemerintah, TNI dan Polri serta masyarakat. Seperti Polres Binjai sudah ada kalender saat HUT Bhayangkara. Begitu Hari Jadi Kota Binjai atau acara TNI, Brimob dan lainnya, sehingga kebutuhan darah bisa terpenuhi. RSU dr Djoelham Binjai sampai saat ini masih tetap melayani pelaksanaan cuci darah yang bisa dimanfaatkan masyarakat Kota Binjai. Saat ini ada lima unit alat pencucian darah di RSU dr Djoelham tetap aktif. "Ke depan berbagai alat lainnya akan terus ditingkatkan, guna meningkatkan pelayanan di RSU ini," katanya. (SR)

Ngogesa Sitepu : Kepala Desa Harus Miliki Wawasan Luas Stabat-andalas Kepala desa sebagai penyelenggara pelayanan masyarakat di bidang pemerintahan, pembangunan dan sosial kemasyarakatan harus mampu dan memiliki wawasan luas guna menghadapi berbagai permasalahan yang muncul di tengah masyarakat. Demikian ditekankan Bupati Langkat H Ngogesa Sitepu SH, saat melantik 31 orang Kades terpilih preode 2013-2019 berlangsung di Jentera Malay Rumah Dinas Bupati, Kamis (27/6). Selain itu, Kades juga dituntut untuk mampu melakukan hubungan harmonis dengan seluruh elemen masyarakat yang terdiri dari tokoh agama, adat, pemuka masyarakat, tokoh pemuda, yang keseluruhannya dibutuhkan bagi menggerakan potensi yang ada di desa.

“Kerja berat telah menanti bapak/ ibu, namun jika seluruhnya dilakukan secara ikhlas, tidak ada pekerjaan berat, kuncinya ada pada niat dan kemauan untuk belajar dan menggali pengalaman dari para senior, sesepuh desa yang ada,”kata bupati. Sebelumnya, Kepala Bagian Pemerintahan Desa Drs H Syahruddin membacakan nama-nama Kades yang dilantik berdasarkan Keputusan Bupati Langkat No. 14127/K/2013 tentang pengesahan pengangkatan 31 Kepala Desa terpilih periode 20132014, yaitu : Ngasupken Tarigan Kades Simp Pulo Rambung Kec Bahorok, Amru Kades Timbang Lawan Kec Bahorok, Rusli Sitepu Kades Pamah Tambunan Kec.Salapian, Tegoh Sembiring Kades Kutambaru Kec Kutambaru,

Wagimin Kades Sido Makmur Kec.Kuala, Bengis Sembiring Kades Besadi Kec.Kuala. Suranta Sitepu Kades Telagah Kec Sei Bingai, Nastor Kades Gunung Tinggi Kec Sirapit, Sariono Kades Sidorejo Kec.Sirapit, Suparni, Spd Kades Kwala Begumit Kec.Stabat, Mukhtamar Laia Kades Jaring Halus Kec. Secanggang, Sukurdi Kades Telaga Jernih kec. Secanggang, Sarmin Kades Perkotaan Kec Secanggang, T Firmasyah Kades Stabat lama Kec. Wampu, Solekan Kades Cempa Kec Hinai, H Abdul Malik Kades Paya Rengas Kec Hinai, Marwan Kades Serapuh ABC Kec Padang Tualang, Ibnu Nasyith Kades Besilam Kec Padang Tualang, Drs M Kasim Kades Pematang Cengal Barat Kec Tg Pura. Selanjutnya, Ismail Kades Air Hitam Kec.Gebang, Jatiman

Sianturi Kades Bukit Mengkirai KecGebang, Wisnu Handoyo Kades Securai Utara Kec. Babalan, Hasan Kades Securai SelatanKec.Babalan, Wakijo Kades Lama Baru Kec Sei Lepan, Lewi Tarigan Kades harapan maju kec.Sei Lepan, Sujono Kades Telaga Said Kec.Sei Lepan, Suwito Kades Mekar makmur kec.Sei Lepan, Junaidi Salim Kades Perlis Kec. Brandan Rarat, Supardi Kades Paya Tampak Kec.PKL.Susu, Efendi Tarigan Kades Bukit Selamat Kec.Besitang dan Olham Bakti Kades PIR ADB Kec.Besitang. Turut hadir dalam acara tersebut Kapolres Langkat AKBP L Eric Bhismo SIK SH, Ketua Pengadilan Negeri Ahmad Yasin SH MH, Ketua TP PKK Hj.Nuraida Ngogesa, sejumlah SKPD, para camat dan undangan lainnya. (BD)

SEMA TK AN - Bupati H Ngogesa Sitepu SH dan Kapolres AKBP L Eric Bhismo menyematkan pangkat dan SEMATK TKAN tanda jabatan kepada salah seorang Kades terpilih di Serambi Jentera Malay Rumah Dinas Bupati.

WARTAWAN DAERAH KA BIRO BINJAI-LANGKAT: Sukiwi Tjong LANGKAT: Budi Zulkifli, Dony Syahputra, Badruddin, H Said Effendy BINJAI: Sri Masana SSos, M Syafi'I TANAH KARO: Robert Tarigan SH, Lamhot Situmorang, Natanael Tarigan DAIRI: Sondang Silalahi PAKPAK BHARAT: Wesrion Tumangger DELISERDANG: Firdaus Tanjung, TH Sihombing, Bobby Lusaka Purba, Jasa Lubis SERGAI: Supriyadi TEBINGTINGGI: Riady Kasidi SIMALUNGUN: Larham Simare-mare SIANTAR: Lintong Saragih PERDAGANGAN: Zoel Sinaga, P.Pangaribuan SAMOSIR: Fransiskus Sitanggang TOBASA: Rixson H. Tanjung, Marganti Sigalingging HUMBANG HASUNDUTAN/D.SANGGUL: Marganda Lumbangaol, Andi Siregar SIBOLGA/TAPTENG: Haposan Simbolon, Anggiat P Tambunan MADINA/PANYABUNGAN: Budi Sahputra PALAS: M Effendi Pohan NIAS SELATAN: Edy Gunawan Zebua BATUBARA: Zulkifli Nasution, H Sutan Sitompul KISARAN: Hamdan Rangkuti TANJUNG BALAI: Faisal M Yunus Nst (Koord.Liputan), Adi Sastra AEK KANOPAN: M Ilyas Munthe, Selamat Riady LABUHAN BATU: Iwan Kesuma LABUHAN BATU SELATAN: Jhon Wesly Sitorus LANGSA: Ruslan ACEH TIMUR: M Ali ACEH UTARA: Effendi Nurdin, Usman Cut Raja LHOKSEUMAWE: Bukhari Tolus BIEREUN: H Suherman Amin, Iskandar, Abdullah BLANGPIDIE: Adi Sadana TAPAKTUAN: Hendri Z KOTA CANE: Agus Munthe GAYO LUES: Anuar Syahadat


SUMATERA UTARA 13 Tiga Truk Bantuan KPDT di Nias Selatan Jadi Besi Tua

Sabtu

harian andalas | Hal.

29 Juni 2013

Pemkab Sergai Buka Pendaftaran Calon Praja IPDN

Nias Selatan-andalas Tiga unit truk bantuan infrastruktur sosial berasal dari Kementerian Pembangunan Daerah Tertinggal (KPDT) untuk Kabupaten Nias Selatan tahun 2011, terancam jadi besi tua.

Dra Hj Indah Dwi Kumala Sei Rampah-andalas Bupati Serdang Bedagai melalui Kepala Badan Kepegawaian Daerah (BKD), membuka kesempatan bagi putraputri Kabupaten Sergai lulusan SMA dan Madrasah Aliyah (MA) tahun 20011, 2012 dan 2013 untuk melanjutkan pendidikan ke Institut Pemerintahan Dalam Negeri (IPDN) tahun akademik 2013 di kampus IPDN Jatinangor. "Pendaftaran bagi calon praja Institut Pemerintahan Dalam Negeri (IPDN) mulai dibuka pada 1-13 Juli 2013 di kantor BKD Pemkab Sergai di kompleks Kantor Bupati Sergai atau Jalan Negara No 300 Sei Rampah, kata Kepala BKD Drs H Ahmad Zaki MAP melalui Kabag Humas Dra Hj Indah Dwi Kumala, Jumat (28/ 6) di Sei Rampah. Penentuan calon praja melalui jalur pendidikan IPDN, kata Indah, dilaksanakan beberapa tahapan seleksi yakni lulus seleksi administrasi oleh BKD Kab/Kota setempat, test Kemampuan Dasar (TKD), test kesamaptaan/jasmani, tes psikologi oleh TNI AD dan test integritas dan kejujuran oleh KPK. Tahap seleksi akan dilaksanakan di Medan dengan penentuan akhir dilaksanakan oleh Panitia Penentuan Akhir yang ditetapkan Mendagri. Seleksi calon praja melalui jalur pendidikan Institut Pemerintahan Dalam Negeri (IPDN) dilakukan dengan sistem gugur yaitu peserta berhak mengikuti test berikutnya adalah yang telah dinyatakan lulus pada test sebelumnya. Sementara jadwal pelaksanaan test akan ditentukan dan diberitahukan kemudian atau selanjutnya. Ssesuai surat Mendagri No. 892.1/3212/SJ tanggal 20 Juni 2013 tentang Penerimaan Calon Praja IPDN Tahun Ajaran 2013/2014 dengan persyaratan antara lain WNI ber-

ijazah SMA dan atau Madrasah Aliyah lulusan tahun 2011, 2012, 2013 berusia 16-21 tahun per tanggal 1 Desember 2013 bagi pelamar umum dengan nilai minimal rata-rata 7,0 (tujuh koma nol). Di samping pendaftaran bagi calon praja IPDN, Kabupaten Sergai pada tahun 2013 ini juga dibuka kesempatan bagi pelamar dari PNS tugas belajar berusia maksimal 24 tahun dan mempunyai masa kerja minimal dua tahun. Syarat lainnya, setiap calon tidak bertato atau bekas tato dan bagi pelamar pria tidak bertindik atau bekas ditindik telinganya atau anggota badan lainnya kecuali karena ketentuan agama/adat. Kemudian berkelakuan baik dinyatakan dengan SKCK dari Kepolisian tingkat Kab/Kota setempat, berbadan sehat yang dinyatakan dengan surat keterangan dari RSUD/ RS TNI/ RS Polri/ Puskesmas setempat dan tinggi badan untuk pria minimal 160 cm dan untuk wanita minimal 155 cm serta tidak menggunakan kacamata maupun lensa kontak. Selanjutnya dinyatakan belum pernah menikah/hamil/melahirkan dan sanggup tidak menikah selama mengikuti pendidikan yang diketahui orang tua/wali dan disahkan Kepala Desa/Lurah setempat secara tertulis dan ditandatangani di atas materai 6000. Selain beberapa persyaratan di atas, para calon pelamar juga diminta membuat beberapa surat pernyataan di antaranya bersedia menaati segala peraturan kehidupan praja dan bersedia mengembalikan seluruh biaya yang telah dikeluarkan pemerintah jika mengundurkan diri, diberhentikan dan/atau melanggar peraturan pendidikan yang diketahui orang tua dan bermaterai 6000, papar Kabag Humas Sergai. (RYAD)

Tarif Angkutan di Toba Samosir Naik 20 Persen Tobasa-andalas Pemkab Toba Samosir bersama dinas terkait membahas dan menetapkan tarif ongkos penumpang angkutan umum darat, sungai dan penyeberangan di kantor Dinas Perhubungan Soposurung Balige, kemarin. Kadishub Pemkab Tobasa Pergaulan Sianipar menegaskan, perlunya penetapan secepatnya tarif ongkos penumpang angkutan umum di Tobasa, demi kelanggengan berlalu lintas agar tetap terjaga dan kondusif. Sianipar mengimbau, para pengusaha angkutan umum di Tobasa agar menaikkan tarif ongkos yang wajar dan tidak terlalu memberatkan para penumpang ataupun pengguna jasa transportasi angkutan umum. Keputusan bersama Pemkab Tobasa dengan para pengusaha angkutan penumpang umum, angkutan sungai, danau dan penyebrangan atas kenaikan harga BBM yang berlaku sejak 25 Juni 2013 lalu itu, disepakati menaikkan tarif sebesar 20 persen dari tarif sebelumnya. Kenaikan tarif ini hanya berlaku bagi penumpang masyarakat biasa, pegawai pemerintah, swasta, dan tidak ber-

laku untuk anak sekolah yang masih dalam jam belajar. Namun, ketika anak sekolah tersebut di luar jam belajar dan tidak memakai seragam sekolah, ongkosnya akan dikenakan seperti tarif dewasa. Keputusan tersebut atas kesepakatan bersama dengan para pengusaha jasa angkutan penumpang darat dan air yang dinaikkan senilai 20 persen. Misalnya, Balige Sopo Surung-Hinalang tarif lama Rp 2.500 menjadi Rp 3.000, Laguboti Rp 3.500 menjadi 4.000 dan BaligePorsea Rp6.000 menjadi 7.000. Di sisi lain pantauan wartawan di Kota Balige, para pengguna jalan dan parkir kendaraan berlalu lintas di Pasar Balige, semrawut, utamanya pada hari Jumat (pekan). Parkir di jalan, baik angkutan umum dan kendaraan bermotor sepertinya tidak punya aturan sehingga Dinas Perhubungan Tobasa dan Satlantas Polres Tobasa dinilai hanya menonton saja. Karenanya, kedua institusi ini dinilai 'impoten'. "Seharusnya Dinas Perhubungan dan Satuan Lalu Lintas Polres Tobasa memperbaiki kinerjanya di lapangan agar tidak ada lagi memakan korban," harap warga. (MG)

Pasalnya, ketiga unit truk tersebut saat ini telantar di depan kantor Pekerjaan Umum (PU) Kabupaten Nias Selatan, seperti tak bertuan. Salah seorang Staf PU Pemkab Nias Selatan yang dihubungi andalas di Teluk Dalam, Jumat (28/6), mengungkapkan, ketiga truk tersebut sudah lama tidak bisa beroperasi, dengan dalih tidak memiliki baterei. "Sungguh, sangat disayangkan bantuan truk tidak bisa dimanfaatkan hanya karena alasan baterei, padahal harga truk tersebut mencapai ratusan juta," kecam Staf PU yang enggan ditulis jati dirinya itu. Terpisah, Ketua Umum Gerakan Mahasiswa Nias Selatan (GM Nisel) Edila Zebua mengatakan, telantarnya truk bantuan infrastruktur sosial dari KPDT itu, merupakan penghamburan Anggaran Pendapatan Belanja Negara (APBN). Dengan kata lain, bantuan yang diberikan tidak tepat guna dan tidak tepat sasaran. Karenanya, dia mengharapkan agar Kementerian Pemba-

BESI TU TUAA - Ini dia truk bantuan Kementerian Pembangunan Daerah Tertinggal untuk Nias Selatan, yang terancam jadi besi tua. ngunan Daerah Tertinggal, sebelum menyalurkan bantuan, hendaknya melakukan survei kabupaten/ kota yang cocok menerima bantuan truk tersebut. "Kementerian Pembangunan Daerah Tertinggal, jangan main libas saja dalam menggulirkan dana bantuan yang dialokasikan di APBN itu. Tidak

sepatutnya uang rakyat dihamburhamburkan tanpa manfaat yang jelas," tegasnya. Seperti diketahui, bantuan KPDT selama ini kerap dikucurkan untuk lima kabupaten di Kepulauan Nias. Dan, Kabupaten Nias Selatan menjadi penerima terbesar anggaran tersebut, mulai infrastruktur hingga

pertanian. Namun sayangnya kurangnya pengawasan dari KPDT, menyebabkan bantuan diberikan sering menjadi mubazir. Selain itu, KPDT dalam menggulirkan bantuan hendaknya disesuaikan dengan kondisi daerah. "Hal ini perlu, agar bantuan diberikan, adil dan tepat guna," katanya. (EZ)

Acara BLH Batal, Wakil Bupati Kecam Bupati Labusel Kota Pinang-andalas Program Badan Lingkungan Hidup (BLH) Labuhan Batu Selatan (Labusel) dalam rangka memperingati hari lingkungan hidup sedunia bertema, "Ubah Perilaku dan Pola Konsumsi untuk Selamatkan Lingkungan," Pemkab menggelar bakti sosial gotong-royong di Kecamatan Kota Pinang, Jumat (28/6) Acara yang dilaksanakan di kantor Dinas Pasar dan Pertamanan Labusel yang telah dihadiri para pejabat di lingkungan Pemkab Labusel dan juga masyarakat Labusel itu, mendadak diminta Bupati Labusel

supaya dibatalkan. Menurut keterangan, saat apel pagi, ketika kegiatan hendak dilaksanakan, Bupati H Wildan Aswan Tanjung SH MM menginstruksikan melalui Sekda Zulkifli SIP melalui SMS, agar membatalkan kegiatan tersebut, dengan alasan rapat mendadak. Padahal, program dilaksanakan BLH tersebut sudah disetujui sebelumnya oleh Bupati Wildan Aswan Tanjung. Akibat pembatalan, dana yang sudah dikucurkan untuk kegiatan tersebut menjadi sia-sia. Termasuk 1.000 nasi kotak disediakan

BLH Labusel selaku panitia, mubazir. Kepala BLH Labusel Drs Kholil Jubri ketika dikonfirmasi tentang pelaksanaan kegiatan tersebut menjelaskan, kegiatan tersebut menggunakan anggaran BLH sendiri. "Kegiatan ini akan dilaksanakan kembali, hanya menunggu waktu yang tepat. Soal besaran anggarannya, temui bendahara saja," katanya. Sementara itu, Wakil Bupati Labusel Drs Maslin Pulungan MM, saat ditemui beberapa wartawan di kediamannya, Jalan Lobu Kecamatan Kota Pinang, menyesalkan kebijakan bupati yang membatalkan kegiatan

telah diprogramkan sebelumnya. Dalam hal ini, beber Maslin, saat apel pagi digelar, Sekdakab Zulkifli memperlihatkan SMS dari bupati, berisikan instruksi pembatalan kegiatan. Karena kesal, Maslin berucap kepada Zulkifli. "Kau Sekda, jangan banyak kali menjilat kepada bupati, sengaja kau membuat malu aku dengan mencabuti buluku di depan orang banyak." Tantangan juga disampaikan Wakil Bupati Maslin Pulungan kepada Kabag Humas Labusel, Hasan Basri. "Sampaikan kepada bupati, di mana maunya," tandas Maslin. (JW)

Balon Bupati Padang Lawas Periksa Kesehatan Palas-andalas Empat dokter dikerahkan memeriksa kesehatan bakal calon Bupati dan Wakil Bupati Padang Lawas, yang dilaksanakan di RSUD Sibuhuan."Ada empat dokter melakukan pemeriksaan kesehatan setiap balon," kata Ketua Ikatan Dokter Indonesia (IDI) Paluta, Irwan di Sibuhuan, Kamis (27/6). Ia mengatakan, keempat dokter tersebut terdiri dari dokter spesialis seperti bedah, penyakit dalam, THT, mata, sepesialis jiwa. Dokter yang melakukan pemeriksaan kesehatan bakal calon bupati dan wakil bupati itu, berasal dari Medan, yang ditunjuk IDI. Pelaksanaan tes kesehatan memang di RSUD Kabupaten padang lawas. "Namun dokternya tak hanya dari RSUD Sibuhuan, tapi dari berbagai rumah sakit yang kita tunjuk karena dinilai memiliki kapabilitas memeriksa kesehatan para calon," ujarnya. Untuk waktu tes kesehatan, me-

PENJELASAN - Direktur RSUD Sibuhuan Sri Dewi saat memberi penjelasan, didampingi Ketua Panwas Sunardi, Ketua KPU Ali Atas, Ketua IDI Irwan, dan Kapolsek Barumun Bosar. nurut Irwan, akan berlangsung selama satu hari, dan pemeriksaan dilakukan secara menyeluruh, baik rohani maupun jasmani. "Hasil tes kesehatan akan diserahkan ke KPU Padang Lawas empat hari kemudian, untuk menjadi acuan penetapan calon bupati dan wakil bupati," katanya.

Sesuai jadwal ditetapkan KPU Kabupaten Palas, pelaksanaan tes calon bupati dan wakil bupati akan berlangsung selama sehari. Berdasarkan jadwal, sesi pertama pukul 09.00 -14.00 WIB pasangan calon bupati dan balon wakil bupati pasangan Rustam Efendi dan Tongku

Khalik (Restu), Sarmadan dan Paisal (Sampai), Tondi Ronitua dan Idham (Tondi Idaman). Sedangkan pada pukul 14.00 WIB sampai selesai, yakni Rahmat Pardamean dan Andri (Harapan), TSO dan dr Jarnawi (Sobar), Alwi dan Suprantiardi. (MEP)

Plh Bupati Sergai Ir H Soekirman

Generasi Muda Harus Tingkatkan Derajat Kesehatan Lansia Pantai Cermin-andalas Di usianya memasuki lanjut usia (Lansia), seharusnya para Lansia mendapat perhatian dan kasih sayang dari orang berada di sekitarnya dan masyarakat. Namun kenyataannya masih ada Lansia di Kabupaten Serdang Bedagai yang belum mendapatkannya, terutama tentang kondisi kesehatan tubuh agar tetap prima. “Lansia seharusnya lebih diperhatikan dan dijaga, agar kondisi tubuh tetap prima di usia senja. Namun pada kenyataannya sampai saat ini kesehatan lansia masih belum mendapat perhatian dari masyarakat sekitarnya,” kata Plh Bupati Sergai Ir H Soekirman, kemarin. Pada peringatan Hari Lanjut Usia tahun 2013 dengan tema “Lanjut Usia Pelopor Jati Diri Bangsa” yang digelar Pemkab Sergai di Pantai Pondok Lestari Indah, Pantai Cermin itu, Soekirman menjelaskan, Lansia sosok menyatukan bangsa dan pernah mengambil bagian dalam kehidupan bernegara. Untuk itu diharapkan peran serta lansia dalam berbagai bidang kehidupan perlu terus ditingkatkan se-

BINGKISAN - Plh Bupati Sergai Ir H Soekirman memberikan bingkisan kepada perwakilan para lansia di sela peringatan Hari Lansia tahun 2013. hingga stigma para lansia sebagai beban keluarga akan berubah, menjadi lansia bermanfaat, mandiri, sejahtera dan tetap berdaya guna dalam pembangunan bangsa dan negara hingga akhir hayat. Agar lansia tetap berdaya guna, generasi muda khususnya di kabu-

paten 'tanah bertuah negeri beradat' harus berupaya meningkatkan derajat kesehatan para lansia, sehingga harapan hidup yang menjadi salah satu indikator kebersihan pembangunan nasional semakin meningkat. Diantaranya memberikan peluang agar tetap sehat dengan memper-

hatikan aksesibilitas untuk berpartisipasi dalam pembangunan dan memperoleh jaminan sosial di hari tua. "Dengan demikian menjadi sosok yang layak dihormati serta sejahtera diusia senjanya dapat terwujud," ujarnya. Sebelumnya, Kadis Sosnakerkop Sergai H Karno SH MAP melaporkan, acara Hari Lansia tahun 2013 yang dirangkaikan dengan kegiatan pertemuan rutin Komda Lansia serta dimeriahkan dengan senam lansia, pemeriksaan kesehatan gratis para lansia, pemberian bingkisan dan tali asih kepada 114 lansia serta penerimaan dua perahu karet dari Dinas Kessos Provsu. Turut hadir mewakili Sekretaris Ditjen Rehsos Kementerian Sosial RI Dra Agustina Br Kaban MSi, Sekdakab Sergai Drs H Haris Fadillah MSi, mewakili Kadis Kesejahteraan dan Sosial Provsu, Ketua GOPTKI Hj Marliah Soekirman, Ketua DWP Hj Imas Haris Fadillah, FKPD, para Asisten dan Staf Ahli Bupati, SKPD dan Camat se-Sergai, Ketua Komda Lansia Provsu dan Binjai serta para lansia se-Sergai. (RYAD)


Sabtu 29 Juni 2013

Tim Fahmil Quran Putri Lolos ke Semifinal Bireuen-andalas Tim Fahmil Quran putri Duta dari Kabupaten Bireuen berhasil lolos ke semifinal. Sementara di hari pertama Senin (24/6) wakil Kabupaten Bireuen sudah tampil di lima cabang pada Musabaqah Tilawatil Quran (MTQ) 31 Provinsi Aceh di Kota Subulussalam. Demikian informasi Kabag Humas dan Protokoler Pemkab Bireuen,Farhan Husen yang diterima andalas, Selasa (25/6). Farhan melaporkan bahwa peserta dari Bireuen sudah tampil di cabang tilawah golongan remaja putra, tilawah golongan tartil anak-anak putra/putri, hifdzil golongan satu juz dan tilawah putra, M2IQ putra/putri, fahmil quran putri. Menurut Farhan, ada sejumlah cabang yang dikumandangkan duta Bireuen secara kasat mata dan banyak yang memberikan apresiasi karena memang baik, dan dalam hal tersebut diharapkan doa dan dukungan semua masyarakat Kabupaten Bireuen agar mereka memperoleh juara. “Alhamdulillah sebagian peserta yang sudah tampil dengan baik dan bahkan tim fahmil quran putri berhasil lolos ke semifinal,” lapor Farhan dari Kota Subulussalam seraya berharap dukungan moril dari masyarakat agar peserta dari Bireuen mampu meraih juara. (ABDA)

Masyarakat Langsa Akan Nikmati Air Bersih Langsa-andalas Masyarakat Kuala Langsa yang letaknya di daerah pesisir, apalagi kesulitan air bersih. Untuk itu di akhir tahun ini sudah bisa menikmati air bersih, udah nggak usah payah-payah lagi belik air, karena proyeknya udah berjalan sudah disahkan di DPR-RI. “Selanjutnya, tahun 2014 khususnya seluruh masyarakat Kota Langsa sudah bisa menikmati air bersih," ungkap Drs H Marzuki Daud Anggota DPR-RI yang tim pemantau Oksus Aceh Papua pada acara tatap muka dengan masyarakat dan seluruh jajaran aparat pemerintahan gampong se-Kota Langsa, di Rangkang Kupi, awal pekan lalu. Menurutnya, mereka datang ke Kota Langsa bukan untuk kampanye melainkan sebagai mewakili anggota DPR-RI untuk pembenahan daerah tersebut. Selain itu juga lanjut Marzuki Daud, ini sebagai tanggung jawab selaku tim pemantau Oksus dan Papua. Disebutkan, Marzuki Daud, Kota Langsa juga udah mengusulkan pabrik minyak maka akan memperjuangkan di DPR-RI ini akan berjalan Pemko Langsa cuma menyediakan lahan saja," katanya. Selanjutnya pembangun jalan lingkar juga akan berjalan sudah di setujui dan perumahan kaum duafa. Sementara itu, mewakil Geucik Kota Langsa Almahdi, mengharapkan dengan terpilinya lagi Drs H Marzuku Daud nanti dapat Kota Langsa patut dikembangkan dan diperhatikan. Daerah ini sangat perlu pembenahan jalan lingkar dan jalan elak. (LAN)

Banyak Warga Aceh Timur Tak Dapat Program BLSM Aceh Timur-andalas Pemerintah mengeluarkan kebijakan untuk memberikan Bantuan Langsung Sementara Masyarakat (BLSM) sebagai kompensasi atas kenaikan harga BBM tersebut. Namun sangat disayangkan BLSM yang seyogyanya diperuntukan bagi masyarakat tidak mampu, namun dalam pelaksanaannya dinilai tidak tepat sasaran dikarenakan masih banyaknya warga kurang mampu tidak menerima bantuan dari program pemerintah itu. Malah sebaliknya ada warga yang tergolong mampu menerima BLSM tersebut. Hal ini juga terjadi di Kabupaten Aceh Timur, lebih dari 70% BLSM di daerah tersebut tidak tepat sasaran, sehingga Bupati Aceh Timur, Hasballah Bin M Thaib mengambil kebijakan untuk menghentikan pembagian Kartu Perlindungan Sosial (KPS) di daerahnya. “Kita sudah minta kepada pihak PT Pos (Persero) di seluruh wilayah Kabupaten Aceh Timur untuk menghentikan pembagian KPS,” ujar Bupati Aceh Timur, di sela-sela kunjungannya di Kantor POS Idi Rayeuk, Rabu (26/6). Kebijakan tersebut diambil Bupati menyusul laporan masyarakat di sejumlah kecamatan seperti Kecamatan Darul Ihsan dan Idi Rayeuk serta beberapa kecamatan lain di wilayah barat. “Banyak penerima KPS ini merupakan kalangan mampu, seperti toke boat dan orang-orang yang tak berhak. Sementara orang miskin tidak mendapatkan. “Jika kita biarkan, maka imbasnya juga ke Pemkab Aceh Timur yaitu ke Bupati,” terangnya. Untuk itu beliau akan menyurati secara resmi ke seluruh Kantor PT Pos (Persero) dalam wilayah Kabupaten Aceh Timur, untuk segera menarik seluruh KPS yang sudah dibagi ke masyarakat. “Tidak ada alasan, pembagian KPS harus dihentikan dan yang sudah terlanjur dibagi harus ditarik ulang. Kita akan telusuri data warga miskin yang keliru tersebut, karena tidak sedikit calon penerima sudah almarhum dan almarhumah,” tegasnya. (MAD)

ACEH MEMBANGUN

harian andalas | Hal.

14

Bupati Gayo Lues Buka Rapat Koordinasi Pembangunan se-Aceh Gayo Lues-andalas Seluruh Kepala Bangian Pembangunan se Provinsi Aceh Rabu (26/6) mengikuti Rapat Koordinasi Singkronisasi Sinergi Program Pembangunan Provinsi dengan Kabupaten se-Aceh, di Bale Musara samping Pendopo Bupati Gayo Lues, peserta yang berjumlah 90 orang bergambung membahas masalah pembangunan di Aceh agar tidak selalu tertinggal. Bupati Gayo Lues H Ibnu Hasim dalam sambutanya mengatakan, Kabupaten Gayo Lues adalah Kabupaten tertinggal dibandingkan dengan Kabupaten lain yang ada di Aceh. Salah satu penyebabnya akibat akses jalan menuju kabupaten tetangga tak kunjung mulus, wajar saja harga bahan pokok mahal, dan harga hasil pertanian masyarakat murah. “Jika Kabupaten lain yang ada di Aceh maju, masyarakatnya sejahtera. Tetapi Kabupaten Gayo Lues tertinggal dan masyarakatnya miskin, maka nama Provinsi Aceh juga kenak imbas-

nya. Jadi, mengenai pembangunan ini harus disetarakan, dengan arti harus diusahakan semua Kabupaten maju,” katanya. Selama ini kata Ibnu Hasim, masyarakat Aceh pesisir hanya mengkonsumsi sayur-sayuran dari daerah Medan. Tetapi, bukan berarti masyarakat Aceh tidak ada menanam sayur, hanya saja karena jalan tidak bagus menjadi salah satu penyebab hasil dari daerah dataran tinggi tidak bisa di jual ke daerah pesisir. “Kalau Jalan Gayo Lues menuju Aceh Barat Daya bagus, maka perjalanan dari kecamatan teragun hanya satu jam ke kota Abdya. Dan pasti sayur-mayur yang segar bisa dinikmati oleh masyarakat Abdya, begitu juga dengan ikan, masyarakat Gayo Lues bisa menikmati ikan yang baru ditangkap. Tetapi, saat ini jalan itu tidak bisa dilalui dengan cepat, dan banyak hambatan jalan rusak di sepanjang jalan,” jelasnya. (NUAR)

andalas/nuar syahadat

DIABADIK AN - Bupati Gayo Lues H Ibnu Hasim diabadikan bersama dengan Kasubdit Daerah Tertinggal Kementerian PPN/ DIABADIKAN Bapernas, Kepala Biro Wilayah pembangunan Aceh, Kepala UPTB Poga Bappeda Aceh, serta beberapa pejabat lainya usai memberikan cenderamata.

Warga Ramung Musara Keracunan Gayo Lues-andalas Puluhan warga Ramung Musara Kecamatan Putri Betung Kabupaten Gayo Lues, mengalami keracunan makanan setelah mengkonsumsi daging di tempat pesta Sunat Rasul. Sehingga semua warga yang mengalami sakit perut dan mencret terpaksa dirawat inap di Puskesmas Putri Betung. Bupati Gayo Lues H Ibnu Hasim kemarin mengatakan, berdasar laporan Kepala Desa Ramung Musara yang langsung menghubunggi dirinya, kejadian itu bermula setelah masyarakat diundang oleh salah satu warga yang anaknya disunat. Saat itu, warga dihidangkan makanan dan minuman yang disinyalir penyebab terjadinya keracunan.

“Yang mengalami keracunan ini semua yang makan di tempat pesta itu, dan yang pertama dialami anak yang hendak disunat. Baru setelah itu, orangtuanya, dan menjalar ke warga lainnya yang memang makan di tempat pesta tersebut,” katanya. Dari hasil pembicaraan Bupati dengan kepala desa yang menanyai kronologis kejadian, keluarga yang hendak sunat itu membeli daging dari Kota Blangkejeren pada Sabtu (25/6), dan pada malam Senin yang hendak disunat mengalami sakit perut. Pada Senin, kedua orang tuanya juga ikut sakit. Baru pada hari Selasa dan malam Rabu sekitar pukul 20.00 WIB, puluhan warga lainya mengalami penyakit yang sama, dan berbondong-bondong mendatangi Kantor Puskesmas Putri Betung untuk mendapatkan perawatan dan obat-obatan. “Kita akan tangani masalah

ini, dan dari dokter juga sudah berangkat kesana untuk memberikan pelayanan dan obatbatan. Dan para dokter ini juga akan mengambil stempel makanan itu, karena selain dari daging, bumbu dan air masakannya juga bisa terdapat racun di dalamnya,” jelasnya. Sementara Kepala Dinas Kesehatan Gayo Lues Dr Nefrijal yang dimintai keteranganya mengatakan, saat penderita keracunan yang mendatangi Puskesmas Putri Betung berjumlah 43 orang. Dan 15 diantaranya masih dirawat di Puskesmas, karena kondisinya masih belum stabil. “Sekarang ada lima dokter yang turun ke Desa Ramung Musara melakukan pengobatan dan memeriksa dari mana sumber racun yang diderita masyarakat itu. Mudah-mudahan dalam waktu dekat sudah bisa di pastikan dari mana racunya,” jelasnya. (NUAR)

Kantor POS Langsa Salurkan 8019 BLSM Langsa-andalas PT Pos Indonesia (Posindo) Cabang Langsa menyalurkan bantuan langsung sementara masyarakat (BLSM) untuk tahap 1 dan 2 yang di bayarkan langsung kepada pemegang kartu perlindungan sosial (KPS) dari Menteri Sosial Republik Indonesia, sebanyak 8019 KPS dengan total dana tahap 1-4 sebesar Rp2,4 miliar untuk Kota Langsa yang dibagikan mulai jam 08.00– 17.00 WIB di loket khusus yang disediakan di Kantor Pos dengan membawa KPS dan Kartu Tanda Pengenal Penduduk (KTP) sesuai jadwal masing-masing sejak Selasa (25/6). Wali Kota Langsa yang diwakili staf ahli Wali Kota Bidang Pembangunan TM Tarkun yang menyerahkan langsung secara simbolis dan perdana penyaluran BLSM di kantor Pos Kota Langsa mengatakan, bahwa penerima kartu KPS yang sekarang ini dibagikan merupakan data yang dikirimkan dari Biro Pusat Statistik (BPS) Langsa yang datanya di ambil pada

tahun 2011. “Jika ada yang tidak terima berarti ini bukan kesalahan Pemerintah Kota Langsa, tetapi semua data usulan tersebut berdasarkan data BPS 2011. Bagi yang belum terima ada baiknya melaporkan ke Kantor BPS Langsa yang beralamat di Gampong Paya Bujok Tunong Depan Kantor Geuchik PB Tunong atau bisa juga kebagian sosial di Pemko Langsa untuk menerima penjelasan lebih lanjut,” kata TM Tarkun. Kepala Kantor Posindo Langsa Kuswanto yang didamping HF Daulay selaku Humas Wilayah 1 menjelaskan, untuk pemegang kartu KPS yang berada di Kota Langsa dijadwalkan untuk pengambilannya dana sebesar Rp150 ribu per tahapnya. Kali ini kantor Posindo Langsa langsung membayar untuk 2 bulan sekaligus dengan total Rp 300 ribu (untuk bulan Juli dan Agustus). Sedangkan untuk bulan September dan Oktober dibayarkan bulan Oktober. (LAN)

Tarif Angkutan Umum Dalam dan Luar Kota Naik Lhokseumawe-andalas Tarif angkutan antar kota antar provinsi (AKAP) di Terminal tipe A Kota Lhokseumawe, telah memberlakukan kenaikkan tarif baru sebesar 25 persen sampai 30 persen mulai 25 Juni 2013. Salah seorang penjaga loket Bus Kurnia Khalid kepada andalas, Jum’at (28/6) menyebutkan, tarif angkutan AKAP mulai naik dan kenaikan tersebut telah berlaku pada sejak 25 Juni 2013 lalu. Kenaikan tarif angkutan tersebut disesuaikan kenaikan harga bahan bakar minyak (BBM). Pasca kenaikan itu pihak perusahaan (Kurnia-red) langsung mengirim brosur tarif baru ke Kurnia Kota Lhokseumawe. Se-

hingga pihak karyawan atau penjaga loket segera memberitahukan tarif angkutan naik 25-30 persen. “Seperti tarif dasarnya Bus Kurnia Lhokseumawe– Medan dari tarif lama Rp 70.000 menjadi Rp Rp100 ribu per penumpang. Sedangkan Bus Kurnia bangku 2- 1 tarif lama Rp 100 ribu menjadi Rp 120 per penumpang dan juga termasuk bepergian ke kota-kota besar lainnya," terangnya. Sementara itu, Ketua DPC Organda Kota Lhokseumawe, Azhar mengatakan, pihaknya telah melakukan rapat koordinasi bersama pihak DPD Organda Aceh. Karena pasca kenaikan harga BBM. ”Otomatis tarif angkutan bus antar provinsi naik. Bahkan juga

kenaikannya antara 25-30 persen dan itu sangat sesuai dengan kesepakatan dari Organda,” katanya. Lebih jauh Azhar menyebutkan, penyesuaian harga atau tarif sangat rancu. Karena tarif baru diberlakukan pada tanggal 25 Juni, sedangkan kenaikan BBM lebih awal daripada masa diberlakukannya. Karena hal itu yg mengambil keputusan oleh DPPOrganda. Azhar kembali menyebutkan, dengan adanya kenaikan tarif tersebut ia berharap agar minat warga untuk menggunakan angkutan bus untuk berpergian jauh (antar provinsi-red) tidak berkurang dan juga seperti hari-hari sebelumnya. (BT)

andalas/bukhari talus

TARIF BARU - Khalid petugas loket Kurnia di terminal tipe A di Kota Lhokseumawe saat menunjukkan tarif baru di loket setempat, Jum’at (28/6).

Denyut Ekonomi Masyarakat Saree Berbasis Pertanian Aceh Besar-andalas Hijau dan sejuk suasana pegunungan Seulawah yang masuk dalam kawasan Kabupaten Aceh Besar membuat mata tak berkedip menyaksikan kebesaran Illahi dan mengagumi aktifitas warganya sehari-hari, yang selalu sibuk dengan ekonomi dan pertanian yang memang menjadi mata pencaharian utama mayoritas penduduk Saree. Daerah yang sejak dahulu terkenal dengan ubi rambat/ keripik Saree pernah hampir hilang denyut nadi perekonomian dan dengungnya ketika Aceh di landa konflik bersenjata. Namun pasca perdamaian geliat perekonomian dan aktifitas pertanian kembali bangkit meskipun terseokseok. Hal ini diungkapkan seorang penduduk Mahdi, kemarin. ”Kami pernah tidak beraktifitas di sektor pertanian karena kondisi keamanan. Tetapi sekarang masyarakat

MEL MELAAYANI PEMBELI - Yus salah seorang pedagang, sedang melayani pembeli yang singgah ke lapak miliknya. andalas/deni muhktadi

harus bangkit lagi untuk menutupi kebutuhan seharihari dan tidak mungkin kami terus berpangku tangan,” ujarnya sambil menutup rapat kerah baju untuk mengusir hawa dingin yang makin

terasa. Pandangan andalas tertuju pada sosok gadis yang lagi melayani beberapa pembeli dengan ramah ”Piyoh bang (mampir bang-red)” sapa gadis berkulit kuning langsat dan

memiliki nama Yus (23) sambil tangannya cekatan mengisi ketela pesanan pembeli yang memang cukup banyak pada saat itu. Hal ini juga karena kios dagangannya berada persis di tempat rumah makan

yang juga dijadikan tempat pemberhentian mobil antar propinsi lintas Medan- Banda Aceh. Tanpa menghentikan aktifitasnya meskipun malumalu tetap menjawab keingintahuan andalas, Yus mengatakan, mereka hanya pekerja dengan system bagi hasil dengan pemilik modal. Ada keinginan untuk mempunyai tempat usaha sendiri, tapi karena tidak punya modal untuk sementara lebih baik kami berjualan dengan system bagi hasil,” ujarnya sambil tersipu malu. Ditambahkan pula, untuk kegiatannya sampai saat ini setahunya belum ada bantuan dari pemerintah untuk para pedagang. Mayoritas pedagang membangun tempat usaha dan modal dengan dana sendiri. “Kami ingin mendapatkan bantuan tapi sangat sulit birokrasinya dan lumayan jauh dari Ibukota Kabupaten, sehingga masyarakat jadi enggan,” ungkapnya. (DM)


SAMBUNGAN

Sabtu 29 Juni 2013

BPOM Tertibkan 129 Laman Jual Obat Ilegal Jakarta-andalas Operasi gabungan Pangea VI untuk menertibkan penjualan obat, ramuan tradisional, suplemen makanan, kosmetika dan makanan ilegal melalui internet menemukan 129 laman yang telah diusulkan oleh Kepala Badan Pengawas Obat dan Makanan untuk diblokir. "Kami selaku Ketua Satuan Tugas Pemberantasan Obat dan Makanan Ilegal mengusulkan pemblokiran 129 laman itu kepada Kementerian Komunikasi dan Informatika," kata Kepala Badan Pengawas Obat dan Makanan (BPOM) Lucky S Slamet di Jakarta, Jumat (28/6). Jumlah laman yang ditemukan itu meningkat dibandingkan tahun-tahun sebelumnya karena beberapa hal, yakni suplai meningkat sehingga banyak media 'online' baru yang sebelumnya belum ada. "Tapi juga karena kami semakin gencar melakukan pengawasan," katanya. Operasi Pangea merupakan penertiban peredaran produk-produk ilegal yang dipasarkan secara online dan dilakukan bekerja sama dengan International Criminal Police Organization (ICPO)Interpol. Di Indonesia, Operasi Pangea VI dilakukan dalam kerangka Satuan Tugas (Satgas) Pemberantasan Obat dan Makanan Ilegal pada 18-25 Juni lalu oleh Badan POM dan Kepolisian RI bekerja sama dengan Kementerian Komu-

nikasi dan Informatika di Jakarta dan lima wilayah lainnya di Indonesia yaitu Jawa Barat, Jawa Tengah, Jawa Timur, Sumatera Utara dan Batam. Operasi Pangea VI di Indonesia berhasil mengidentifikasi 129 situs internet yang memasarkan obat, ramuan tradisional, kosmetika, dan suplemen kesehatan ilegal termasuk palsu. Kemudian dilakukan pemeriksaan terhadap 20 sarana dan disita 721 item (292.535 kemasan) obat, ramuan tradisional, kosmetika dan suplemen makanan ilegal dengan nilai keekonomian mencapai Rp5.593.200.000. "Untuk penutupan situs, bagi yang berasal dari Indonesia akan bisa mudah dimatikan, tapi untuk yang berasal dari luar negeri hanya bisa diblok," kata Lucky. Dibandingkan dengan Operasi Pangea IV pada 2011 dan Operasi Pangea V pada 2012, Lucky mengatakan Operasi Pangea VI mengalami peningkatan yang signifikan baik jumlah laman yang teridentifikasi memasarkan obat ilegal maupun luas wilayah operasi serta jumlah dan nilai temuan operasi. "Sebagai tindak lanjut dari hasil operasi tersebut, telah dilakukan penyitaan terhadap seluruh barang bukti dan selanjutnya 14 kasus akan diproses pro-justitia," katanya. Lucky mengingatkan yang boleh dijual secara online hanyalah obat bebas terbatas, tidak boleh obat yang harus dengan resep dokter. "Kecuali laman apotek online, kan ada apotekernya kalau begitu, jadi ada yang bertanggungjawab," tambahnya. (ANT/MA)

BNN Amankan 20 Orang dari Karaoke Station Sambungan dari Hal. 1 itu, petugas juga menyita sebanyak tujuh butir pil ekstasi sebagai barang bukti. Seluruh terduga pengguna narkoba berikut barang bukti pil ekstasi kemudian dibawa ke Kantor BNN Provsu di Jalan Megawati/Halat untuk proses pemeriksaan lebih lanjut. Pemeriksaan dilakukan untuk mengetahui apakah ke-20 orang yang diamankan itu hanya sebatas pengonsumsi narkoba

atau ada di antaranya yang terkait dengan pengedar atau bandar. Menurut Rudi Trenggono, jika dari hasil pemeriksaan nantinya mereka terbukti hanya mengonsumsi narkoba maka akan direhabilitasi. "Tapi kalau ada hubungannya dengan bandar atau mengedarkan narkoba, ya ditangkap dan diproses sesuai hukum yang berlaku," jelas Rudi Trenggono menjawab wartawan saat berada di lokasi razia.(KI)

RUU Ormas Sejumlah Perubahan Pasal Jakarta-andalas Mendagri Gamawan Fauzi mengatakan rancangan undang-undang (RUU) Organisasi Kemasyarakatan (Ormas) mengalami sedikit perubahan setelah dilakukan dialog antara Pansus dengan sejumlah perwakilan ormas, katanya di Jakarta, Jumat. "Ada penyesuaian sedikit setelah dialog, beberapa perubahan kecil misalnya terkait penggunaan istilah, perpindahan ayat, dan penegasan lambang yang tidak boleh digunakan ormas agar tidak bertentangan dengan keputusan Mahkamah Konstitusi (MK)," kata Gamawan ketika ditemui di kantornya di Jakarta, Jumat (28/6). Perubahan-perubahan di dalam RUU tersebut lebih menyangkut tentang teknis implementasi peraturan dan tetap tidak mengubah substansi di dalamnya. "Perubahan dapat diwadahi (diakomodir) sepanjang tidak mengganggu substansi," tambahnya. Dia menjelaskan beberapa perubahan tersebut antara lain terletak pada pasal 7, yang semula ormas didefinisikan dengan 17 bidang kegiatan, kini bidang kegiatannya disesuaikan dengan Anggaran Dasar dan Anggaran Rumah

Gamawan Fauzi

Tangga (AD/ART) masingmasing ormas. Pasal 35 soal Keputusan Organisasi akhirnya sepakat untuk dihapuskan dan dilebur ke pasal 36 yang memuat tentang AD/ART Ormas sehingga menjadi lebih sederhana. Selain itu terdapat pula penambahan poin pada pasal 60 ayat 1 tentang penggunaan bendera ormas yang di dalamnya dijelaskan larangan bagi ormas untuk tidak melakukan kegiatan politik. Terkait keberadaan ormas asing di Tanah Air, setiap ormas berbadan hukum asing harus terdapat warga Negara Indonesia (WNI) di dalam

kepengurusannya. "Itu hasil dialog dengan ormas. Karena tidak perlu mengambil keputusan tingkat satu lagi, maka sejauh ini RUU tersebut bisa langsung paripurna," kata Mendagri. Rapat paripurna di DPR RI guna menyetujui pengesahan RUU Ormas akan kembali digelar pada 2 Juli setelah sebelumnya ditunda karena desakan dari berbagai pihak. RUU Ormas, yang merupakan perbaikan UU Nomor 8 Tahun 1985 tentang Organisasi Kemasyarakatan, sudah dibahas antara Kemdagri dan DPR sejak 2011 dengan melalui enam kali masa sidang. (ANT/MA)

Nasdem Komitmen Cegah Dana Hasil TPPU-TPK Jakarta-andalas Partai Nasional Demokrat berkomitmen mencegah masuknya dana kampanye untuk partai dan calon legislatif dari hasil Tindak Pidana Korupsi dan Tindak Pidana Pencucian Uang. "Kami membuat sistem pendanaan kampanye sesuai peraturan KPU. Dan tidak tertutup kemungkinan sistem itu mampu mencegah masuknya dana hasil TPPU dan TPK," kata Ketua DPP Bidang Hukum Partai Nasdem Taufik Basari di Jakarta, Jumat (28/6). Taufik mengatakan partainya sudah membuat sistem pembukuan penggunaan dana kampanye yang akuntabel. Selain itu menurut dia, dalam acara pembekalan terhadap caleg partai itu ditekankan agar

tidak korupsi dan menggunakan dana hasil pencucian uang. "Tapi masalahnya untuk laporan dana kampnye harus menunggu peraturan KPU sehingga sistemnya masih berkembang," ujarnya. Menurut dia komitmen partainya untuk mencegah masuknya dana hasil TPPU dan TPK merupakan bagian dari gerakan perubahan yang diusung Nasdem. Gerakan itu menurut dia tidak hanya ditujukan kepada masyarakat namun dicontohkan dari kader Nasdem. "Segala hal itu kami penuhi dan kami konsisten membangun pola pikir dalam membuat peraturan dan harus disepakati serta komitmen menjalankannya," kata Taufik.

Dia juga minta KPU mempertimbangkan membuat peraturan mengenai pencegahan penggunaan dana korupsi dan pencucian uang untuk kampanye. Menurut dia apabila peraturan itu ada maka partainya akan membuat turunannya dalam peraturan partai. "Tidak tertutup kemungkinan kami buat sistem untuk mencegah praktek TPK dan TPPU akan kami lakukan," katanya. Taufik minta kepada lembaga penyelenggara pemilu agar memberikan penghargaan bagi partai yang selalu mengikuti peraturan pemilu. Langkah itu menurut dia agar semua pihak dapat mencontoh tindakan partai yang patuh terhadap peraturan.(ANT/MA)

(127 MW), dan PLTG LOT sebesar 90 MW. “Kemampuan pembangkit sektor Belawan ditambah pembangkit lainnya di Sumatera Bagian Utara saat beban puncak, yang sudah mencapai sekitar 1.628 MW, hanya mampu menghasilkan daya sekitar 1.484. Artinya,

saat beban punjak terjadi defit sekitar 208 MW, dengan kondisi ini terpaksa dilakukan pemadaman bergilir,” pungkasnya. Pada kesempatan itu, hal senda juga disampaikan Manager Hukum dan Humas PT PLN (Persero) Wilayah Sumatera Utara Raidir Sigalingging. Dia mengatakan, pemadaman bergilir yang terjadi belakangan disebabkan karena 4

mesin utama di sektor Belawan masih dalam kondisi pemeliharaan. “Inilah yang menyebabkan pemadaman bergilir yang terjadi hingga saat ini. Ada 4 mesin utama kita yang sedang dalam perawatan, mesin ini yang selama ini mengaliri Sumut, Aceh, dan Riau. Kita khawatirkan pemeliharaan ini bisa selesai sehabis puasa,” kata Raidir Sigalingging.

Menurutnya, kondisi saat ini akan semakin memprihatinkan saat bulan puasa karena pemakaian listrik oleh masyarakat akan naik dibanding hari-hari biasa. “Saat ini saja sudah defisit lebih dari 200 MW, nanti pas puasa dimana pemakaian biasanya naik kondisi defisit akan semakin besar,” ujarnya. Untuk mengatasi masalah ini,

Raidir berpesan kepada masyarakat Sumatera Utara agar bisa lebih berhemat dalam pemakaian listrik agar bisa meminimalisir defisit, sehingga pemadaman bergilir bias ditekan. “Dengan kemampuan dan kondisi mesin pembankit saat ini, kami hanya bisa menghimbau masyarakat untuk berhemat dan memakai listrik tidak berlebihan,” pungkas Raidir. (BEN)

ICW : 36 Caleg Diragukan Berkomitmen Antikorupsi Sambungan dari Hal. 1 yang diragukan komitmen pemberantasan korupsinya paling banyak berasal dari Komisi III yaitu Bidang Hukum (10 orang). Berikut adalah nama-nama calon legislatif yang diragukan komitmen pemberantasan korupsinya. Empat orang anggota Komisi III yang disebut oleh saksi AKBP Teddy Rusmawan dalam sidang perkara korupsi pengadaan "driving" simulator uji klinik pengemudi roda dua (R2) dan roda empat (R4) tahun anggaran 2011 menerima uang untuk memperlancar proyek yaitu Aziz Syamsuddin (Golkar), Desmond J Mahesa (Gerindra), Herman Hery (PDIP) dan Bambang Soesatyo (Golar). Selanjutnya ada nama Edhie Baskoro Yudhoyono (Demokrat) yang melaporkan dugaan pencemaran nama baik terhadap mantan

anak buah M. Nazaruddin Yulianis yang dinilai Lembaga Perlindungan Saksi dan Korban (LPSK) menghambat pemberantasan korupsi. Mahyudin (Golkar) dan Mirwan Amir (Demokrat), Melchias Markus Mekeng (Golkar) yang disebut bekas anak buah Nazaruddin, Mindo Rosalina Manullang dalam persidangan sebagai "Pak Ketua" dan "Ketua Besar" yang menerima sejumlah uang dari pembahasan Wisma Atlet SEA Games. I Wayan Koster (PDI-Perjuangan) yang disebut Lutfi Ardiansyah menerima uang sebesar Rp5 miliar dari Grup Permai. Said Abdullah (Demokrat), Abdul Kadri Karding (PKB), Olly Dondokambey (PDI-Perjuangan) yang disebut Yulianis turut menggiring sejumlah proyek bersama Grup Permai. Jhony Allen Marbun (Demokrat) yang disebut Abdul Hadi Jamal (tersangka kasus korupsi

Pembangunan Dermaga dan Bandara Indonesia Timur) menerima uang Rp1 miliar dalam proyek yang sama. Ahmad Yani (PPP), Syarifuddin Suding (Hanura), Nasir Djamil (PKS), Nudirman Munir (Golkar) yang mendukung upaya revisi UU KPK yang berpotensi melemahkan kewenangan lembaga tersebut. Idris Laena (Golkar), Achsanul Qosasasih (Demokrat) dan Zulkifliemansyah (PKS) yang melakukan pelanggaran etika dalam kasus permintaan barang atau upeti kepada BUMN. Ignatius Mulyono (Demokrat) yang Membantu pengurusan sertifikat Hambalang atas permintaan Anas Urbaningrum. Setya Novanto (Golar) dan Kahar Muzakir (Golkar) yang dalam kesaksian Lukman Abbas di Pengadilan Tipikor Pekanbaru dalam kasus korupsi pembangunan venue PON di Riau mengaku menyerahkan uang 1.050.000

dolar AS kepada keduanya. Adang Darajatun (PKS) yang tidak bersedia menyampaikan kepada KPK keberadaan istrinya (Nunun Nurbaiti) saat menjadi buronan kasus "Travel Cheque". Fahri Hamzah (PKS) yang mendorong pembubaran KPK. Ribka Tjiptaning (PDI-Perjuangan) yang dijatuhi sanksi oleh Badan Kehormatan DPR berupa larangan memimpin rapat panitia khusus atau panitia kerja di DPR terkait kasus ayat tembakau yang hilang dalam UU Kesehatan. Pius Lustrilanang (Gerindra) yang sangat menginginkan pembangunan gedung baru DPR. Muhammad Nasir (Demokrat) yang namanya tercatat oleh BPK dalam akta kepemilikan PT Anugerah Nusantara. Vonny Anneke Panambunan (Gerindra) yaitu mantan terpidana kasus korupsi bandara Loa Kulu di Kutai Kartanegara dengan vonis 1,5 tahun penjara (Mei 2008).

Nazaruddin Sjamsuddin (PBB) yaitu terpidana kasus korupsi dana taktis KPU dan asuransi. Soetan Batugana (Demokrat) dan Achmad Farial (PPP) yang disebut oleh jaksa menerima uang dalam kasus Solar Home System (SHS) dan hal tersebut juga diakui oleh terdakwa Kosasih Abas. Marzuki Ali (Demokrat) yang pernah menyampaikan wacana pembubaran KPK. Priyo Budi Santoso (Golkar) yang masuk dalam tuntutan jaksa atas kasus pengadaan Alquran dan laboratorium dengan terdakwa Dendi Prasetya dan Zulkarnaen Djabar. Max Sopacua (Demokrat) dan Charles Jonas Mesang (Golkar) yang disebut dalam surat dakwaan untuk terdakwa bekas Sekretaris Jenderal Departemen Kesehatan Sjafii Ahmad di Pengadilan Tipikor menerima uang dari proyek pengadaan Alkes di Depkes sebesar Rp45 juta dan Rp90 Juta.(ANT/MA)

15

Pengusutan Dugaan Korupsi BDB Rp1,8 Triliun Sambungan dari Hal. 1 Gubsu Gatot Pujo Nugroho dan Sekdaprovsu H Nurdin Lubis SH,MM selaku pejabat yang paling bertanggungjawab terhadap pengelolaan keuangan daerah," ujar David Ridwan Betz kepada wartawan kemarin, Kamis (27/6). Menurut Ridwan Betz, dengan tertangkapnya Bupati Madina Hidayat Batubara dan seorang rekanan Surung Panjaitan terkait kasus dugaan suap Rp1,5 miliar sebagai komisi untuk mendapatkan proyek pembangunan Rumah Sakit (RS) yang didanai dari BDB di Kabupaten Madina, merupakan pintu masuk untuk menyeret Gubsu Gatot Pujo Nugroho dan Sekdaprovsu Nurdin Lubis

masuk bui. David Ridwan Betz meminta KPK supaya memeriksa semua bupati/walikota penerima dana BDB tersebut guna mengungkap permainan kotor petinggi Pemprovsu. Karena diyakini sejumlah bupati/walikota pendukung Gatot pada Pilgubsu mengalami nasib yang sama dengan Hidayat dalam hal pemungutan komisi 7-8 persen dari pagu BDB yang diterima. "Tidak masuk akal hanya Bupati Madina Hidayat Batubara yang dikenakan potongan 7-8 persen. KPK melakukan penegakan hukum secara general. Jangan ada istilah tebang pilih dalam pemberantasan tindak pidana korupsi di negeri ini. Sehingga dapat memberi efek jera terhadap pejabat lainnya," ujar David.(WAN)

Perampok Bersenpi Gasak Uang SPBU Simpang Pos Sambungan dari Hal. 1 Melihat pelaku tersungkur, pegawai SPBU bersama warga sekitar sempat menangkapnya. Tapi pelaku berhasil dari tangan warga karena teman pelaku yang mengendarai sepeda motor Yamaha, mengeluarkan senpi jenis FN dan meletuskannya ke udara. Mendengar suara letusan, warga akhirnya lari dan melepaskan pelaku. Bersama temannya pelaku berhasil meloloskan diri dan lari ke arah Pancur Batu. Awalnya, SPBU itu hendak tutup karena sudah larut malam dan jam menujukan pukul 22.30 WIB. Ketika pegawai bersiap siap, datang mobil kijang Inova Hitam, meminta mengisi BBM. Meskipun malam itu, pegawai menolak, tapi pengemudi mobil memaksa, akhirnya pegawai mengisi minyak mobil kijang itu. Setelah itulah perampokan tersebut terjadi, karena sesudah mobil kijang itu selesai melakukan pengisian bahan bakar, tiba-tiba pria bertubuh tegap menggendarai sepeda motor Shogun warna merah BK 3557 XJ menghampiri Aisyah dan merampas uang jutaan rupiah hasil penjualan minyak.

"Setelah mereka merampok, sepeda motornya menabrak sebuah mobil angkot lalu tersungkur. Warga dan kami sempat menangkap rampok itu dan menghajarnya. Tapi seoarang temannya mengendarai sepeda motor Yamaha meletuskan senpi jenis pistol FN ke arah udara, akhirya rampok itu berhasil kabur ke arah Pancur Batu, tapi sepeda motor shogun milik pelaku tertinggal " ujar Rudi. Menurut Rudi, aksi perampokan itu terjadi saat SPBU mau tutup dan Aisyah berjalan menuju kantor dengan membawa uang hasil penjualan, saat itulah pelaku merampas dari tangan Aisyah, memang SPBU ini tidak dilengkapi kamera CCTV tambah Rudi. Selanjutnya, anak korban S br Karo warga Jalan Pales Raya No 2 Kel Simpang Selayang Kecamatan Medan Tuntungan langsung membuat laporan ke Polsek Delitua. Sepeda motor Suzuki Shogun warna Merah BK 3557 XJ milik pelaku diamankan ke polsek sebagai barang bukti. Ketika dikonfirmasi hal ini, Kapolsekta Delitua Kompol Bhaktiar Marpaung SH tidak mau menjawab atau membalas sms wartawan. (JL/WAN)

Sosiolog UI Disiram Teh Saat Talkshow Sambungan dari Hal. 1 Tamrin melalui akun twitternya menyatakan tak akan melayani. "Biarkan publik yang menilai dan memberi hukuman sosial yang setimpal. Saya tidak mau melayani," kata Tamrin melalui akun twitternya @tamrintomagola, Jumat (28/6). Sementara itu, manajemen TVOne memastikan air yang

Ramadan,PLN Tak Jamin Listrik Aman Sambungan dari Hal. 1

harian andalas | Hal.

disiram jubir FPI Munarman ke sosiolog UI Tamrin Amal Tomagola adalah teh manis. Bukan air putih. "Teh manis tapi sudah dingin," kata Manajer Presenter TVOne, Indy Rahmawati. Dalam tayangan yang disiarkan langsung oleh TVOne itu, Munarman menyiram Tamrin dengan gelas berwarna putih. Air di dalamnya langsung menyiram wajah sang sosiolog. Sebagian baju Tamrin pun basah.(IN/BS/MA)

Naik Kuda

ke Perpisahan Sekolah Sambungan dari Hal. 1 sekolahnya tidak memakai mobil limosin seperti layaknya pemuda lainnya. Namun, dia justru memilih cara yang jarang banyak orang melakukannnya yakni dengan menunggangi seekor kuda. Saat menunggang kuda, dia juga memakai pakaian yang unik seperti seorang pangeran. Ketika sampai ke tempat acara perpisahan di Lanark, Inggris, guru-guru dan teman-teman Stevenson dari Coltness High School sangat terkejut melihatnya datang sambil menunggang kuda.

"Tentu para guru tertawa dan menggelengkan kepala tidak percaya. Itu adalah malam yang besar untuk saya. Saya ingin mencoba sesuatu yang sedikit lebih unik,” kata Stevenson. Demikian dikutip dari Daily Record, Jumat (28/ 6). Ia mengakui dikenal sebagai anak yang aneh. ‘’Natal tahun lalu saya datang ke sekolah dengan motor sambil berpakaian seperti Santa. Jadi, ketika ayah menyarankan menyewa kuda saya pikir itu ide yang bagus. Biayanya 100 poundsterling atau sekira Rp1,5 juta,” ujar pria berusia 17 tahun ini. (OK/BS/MA)

4 Anak Diduga Jadi Korban Perbudakan Sambungan dari Hal. 1 merekam dengan video aktivitas anak-anak yang bekerja di dalam rumah itu. "Saat ini anak-anak itu masih di sana. Kemarin mau kita ambil, tetapi mempertimbangkan beberapa hal, tidak jadi. Nah, sekarang

kita menunggu Dinas Sosial untuk mengambil tindakan," kata Tambunan. Komnas PA, kata Tambunan, akan memantau perkembangan kasus ini. Mereka bertekad untuk menghentikan eksploitasi fisik yang dialami anak-anak yang malang tersebut. (KI/MA)


HARIAN

andalas L U

G

A

S

D A

N

C

E

R

D A

S

Sabtu, 29 Juni 2013 | No: 2620/Tahun VII | Website: www.harianandalas.com | Harga Eceran Rp2.000; Langganan+ongkos kirim Rp75.000; Luar Kota: Rp2.500

Penasehat Puslat Renang Primbana, Brigjend Pol (Purn) Raziman Tarigan memberikan sambutan pada acara peresmian.

Kapolda Sumut Irjen Pol Syarief Gunawan memberikan sambutan pada acara peresmian Puslat Renang Primbana.

AGAR generasi penerus cita-cita bangsa dapat tumbuh kembang secara sehat dan dan bisa berprestasi, Penasehat Pusat Latihan (Puslat) Renang Primbana, Brigjend Pol (Purn) Raziman Tarigan mengajak semua pihak untuk ikut mengolahragakan masyarakat dan memasyarakatkan olahraga tentunya di cabang olahraga renang. “Bapak Raziman Tarigan punya kerinduan untuk menciptakan fasilitas pusat latihan renang, kebetulan kita juga punya Sekolah Primbana. Kehadiran Puslat Renang ini sekaligus untuk memberikan pendidikan lebih dalam bidang pelatihan renang bagi siswa/i,” kata Pengelola Manajemen Puslat Renang Primbana, Frits Jatniel NisiSitepu kepada Andalas, Jumat (28/6). Frits mengatakan, Puslat Renang Primbana yang dibangun di atas lahan seluas 6100 meter persegi di Jalan Melati Raya (Simpang Pemda) Medan itu sengaja dibangun untuk mendorong masyarakat umum maupun atlet renang di Provinsi Sumatera Utara, agar memiliki prestasi dengan harapan mampu berbicara di tingkat nasional. “Ada beberapa motto kami dalam mengembangkan Puslat renang ini, selain ingin mewujudkan terciptanya peningkatan mutu atlet renang Sumut, juga dalam rangka mewujudkan olahraga, penghijauan, pendidikan dan disiplin,” ucapnya. Dalam renang tersebut imbuh Frits ada banyak kegiatan dilakukan dalam artian bagaimana pihaknya selalu membina dan melatih siswa/i agar bisa berenang dengan teknik-teknik yang benar. Sedangkan bagi masyarakat umum seperti mahasiswa dan para orangtua maupun anak-anak balita, pihaknya juga memberikan pelatihan secara privat yang secara intensif dilakukan agar individu yang ingin berenang bisa menggunakan fasilitas di Puslat Primbana untuk melakukan latihan renang yang dibimbing oleh instruktur-instruktur profesional di bidangnya. ”Instruktur di sini sudah cukup berpengalaman karena mereka bukan hanya melatih untuk kegiatan privat tapi juga membina atlet-atlet muda khususnya di Provinsi Sumatera Utara

Ketua DPW Nasdem Sumut, Ali Umri didampingi Iskandar ST, Dr Geeta dan petinggi Nasdem lainnya secara simbolis membuka kompetisi renang pelajar pada acara peresmian Puslat Renang Primbana di Jalan Melati Raya (Simpang Pemda) Medan.

ini,” sebut Frits. Frits menambahkan Puslat Renang Primbana menyediakan tiga fasilitas kolam yaitu: satu kolam dasar dengan kedalaman 1 meter ,sedangkan anakanak balita atau di bawah usia 5 tahun bisa menggunakan fasilitas kolam dengan ukuran kedalaman 50-70 cm. Selanjutnya untuk tingkat lebih lanjut seperti yang mau daftar PNS, Akpol, Akmil maupun dari sejumlah perusahaan yang menuntut pegawainya agar bisa berenang, mereka bisa menggunakan kolam dengan kedalaman dua meter. Frits menambahkan, saat ini klub renang Tirta Prima Medan secara intensif telah membawa atlet-atletnya untuk mengikuti program pelatihan di Puslat Renang Primbana untuk mencapai prestasi yang lebih tinggi lagi. ”Atlet renang Tirta Prima kerap menjuarai berbagai even renang. Atletnya banyak yang lolos seleksi untuk mewakili Kota Medan maupun Sumut di ajang yang lebih bergengsi lagi.Mereka intensif latihan di sini pada Hari Senin dan Rabu,”tuturnya. Di Puslat Renang Primbana selain terdapat fasilitas kolam pancing, taman dan fasilitas wi-fi, di halaman depan lokasi ini juga terdapat areal parkir yang luas bagi pengunjung agar lebih nyaman saat memarkir kendaraan, atau sepeda motornya untuk ditinggal berenang. Begitu juga dengan fasilitas kantin dan pendopo di tempat ini, siap melayani keperluan makan dan minum pengunjung Puslat Renang Primbana diresmikan pada tanggal 15 Juni lalu oleh Penasehat Pusat Latihan (Puslat) Renang Primbana, Brigjend Pol (purn) Raziman Tarigan yang juga mantan Wakapolda Metro Jaya bersama Kapolda Sumut Irjen Pol Syarief Gunawan. Peresmian Puslat Renang yang dipimpin oleh Prof Dr Ernala Barus ini dihadiri sejumlah Petinggi Partai Nasional Demokrat (Nasdem) diantaranya: Ali Umri, Dr Geeta dan Iskandar ST. Turut hadir pula Perancang Bangunan Puslat Renang Primbana Ibu Raden Elya Yuliana, Ketua Yayasan Pendidikan Gedung Johor Medan Ibu Rosmina Tarigan,Ketua Harian PRSI Pengprov Sumut, Rudi Renaldi S. Sos dan dan sejumlah Petinggi Polri.(SIONG)

Penasehat Pusat Latihan (Puslat) Renang Primbana, Brigjend Pol (Purn) Raziman Tarigan melakukan pemotongan pita pada acara peresmian.

Masyarakat umum dan atlet renang di Kota Medan tampak antusias berlatih renang di Puslat Renang Primbana, Jalan Melati Raya (Simpang Pemda) Medan.

Sejumlah pelajar mengikuti kompetisi renang pada acara peresmian pembukaan Puslat Renang Primbana di Jalan Melati Raya (Simpang Pemda) Medan.

Pengeola dan instruktur berpengalaman di Puslat Renang Primbana siap memberikan pelayanan dan pelatihan renang kepada para pengunjung.


Internasi nal

Xinjiang Rusuh, 35 Warga Tewas Xinjiang-andalas Kerusuhan terjadi di wilayah Xinjiang, China. Perstiwa itu telah memakan korban jiwa sebanyak 35 orang. Pemerintah China menyebut kerusuhan sebagai ulah teroris. Xinjiang merupakan tempat tinggal dari warga muslim Uighur. Insiden ini terjadi pada Rabu (26/6) waktu setempat, ketika segerombolan orang menyerbu kantor polisi dan kantor pemerintah. Para penyerang bersenjatakan pisau dan sempat membakar sejumlah mobil polisi.

Motif serangan ini, menurut kepolisian setempat, masih belum diketahui. Otoritas wilayah Xinjiang enggan memberi penjelasan lebih lanjut. Menu-rut warga wilayah Shanshan yang menjadi lokasi insiden ini, patroli polisi terlihat di

jalanan dalam beberapa hari terakhir. Xinjiang yang luas wilayahnya sekitar dua kali luas Turki, dihuni oleh sekitar 9 juta anggota minritas muslim etnis Uighur. Banyak dari mereka yang mengeluhkan adanya penekanan religius dan kultur oleh otoritas China. Wilayah tersebut kerap dilanda kerusuhan. Kerusuhan paling parah di Xinjiang terjadi pada Juli 2009. Saat itu, nyaris 200 orang tewas dalam kerusuhan yang melibatkan warga muslim Uighur de-ngan kelompok etnis China di Urumqi. (XH)

Komunitas Uighur di Xinjiang

Terjerat Skandal Video Mesum

Pejabat China Dipenjara 13 Tahun Beijing-andalas Mantan pejabat Partai Komunis China Lei Zhengfu telah resmi didakwa atas kasus peredaran video mesum dan penyuapan. Lei dijatuhi hukuman 13 tahun penjara. Lei yang dulu merupakan Ketua Partai Komunis di Chongqing tidak berkomentar

mengenai rencana pengajuan banding di pengadilan. Selain dijatuhi hukuman penjara, beberapa aset Lei juga disita oleh negara. Demikian, seperti diberitakan Associated Press, Jumat (28/6). Kasus skandal Lei langsung menjadi buah bibir publik setelah video mesum Lei dengan

seorang perempuan muncul. Video mesum Lei berdurasi 36 detik dan direkam di sebuah kamar hotel. Identitas perempuan muda yang tampil di video itu awalnya tidak diumumkan. Namun setelah penyelidikan berlangsung, perempuan itu ternyata adalah Zhao Hongxia, seorang anggota

sindikat kriminal. Zhao memiliki banyak rekan perempuan yang sering menggoda para pejabat politik serta para pejabat perusahaan. Perempuan-perempuan itu mengajak mereka berhubungan seks dan merekam adegan panas itu. Para perempuan itu menyerahkan rekaman video

pornonya ke klien korban agar bisa dijadikan alat untuk memenangkan kontrak kerja. Seorang pengamat dari Institut Teknologi Beijing Xu Xin berpendapat, hukuman yang diterima Lei terlalu ringan. Lei seharusnya dijatuhi hukuman yang sangat berat karena kasus penyuapan itu. (AP)

17

Hal. Sabtu, 29 Juni 2013 Hari Ini Dalam Sejarah 29 Juni

Isabela Peron Diangkat Sebagai Presiden Tanggal 29 Juni 1974, setelah kematian Presiden Argentina, Juan Peron, istrinya, Isabela Peron yang sebelumnya menjebat sebagai Wakil Presiden, diangkat sumpahnya untuk menjadi Presiden Argentina. Namun, Isabela Peron tidak mampu menyelesaikan kekacauan ekonomi dan politik yang diwariskan oleh suaminya. Ia juga tidak mampu menggalang dukungan dari kekuatan-kekuatan dalam negeri. Mendiang suaminya, Juan Peron, meraih kekuasaan pada tahun 1943 melalui sebuah kudeta. Namun dua tahun kemudian, Juan Peron giliran dikudeta dan dipenjarakan. Atas usaha keras istri pertamanya, Evita Peron, Juan Peron dibebaskan dan kembali menjadi presiden. Pada tahun 1952, Evita Peron meninggal dunia dan Juan Peron menikahi Isabela Peron. Isabela Peron hanya mampu bertahan dua tahun di kursi kepresidenan dan pada tanggal 24 Maret 1976, dia digulingkan dalam sebuah kudeta oleh kelompok militer dan dipenjarakan selama lima tahun. (WP)


Bhineka Rayakan Tuan U Ciek dengan Mandi Tengah Hari Pontianak-andalas Masyarakat Tionghoa di Kalimantan Barat, khususnya di Pontianak, memiliki tradisi unik, yakni mandi saat tengah hari yakni antara pukul 11.00 - 13.00. Tradisi yang disebut dengan Wu Shi/U Shi ini dilakukan pada tanggal 5 bulan 5 penanggalan Imlek setiap tahunnya. Seperti tahun ini, tradisi Wu Shi/U Shi bertepatan jatuh pada Rabu 12 Juni 2013 lalu. Saat itu masyarakat Tionghoa di Pontianak berbondong-bondong ke sungai, laut, bahkan ke kolam renang untuk mandi tengah hari. Tradisi Wu Shi/U Shi biasanya memang dilakukan di sungai

atau laut. Namun seiring perkembangan zaman dan pertimbangan faktor keamanan, masyarakat Tionghoa terutama yang belum bisa berenang dan anak-anak, kolam renang lebih dipilih untuk tempat mandi. Seperti Kolam Renang Oevaang Oeray Waterpark'n Pool, meski bukan Rabu 12 Juni lalu bukan hari libur maupun akhir pekan, kolam renang itu mendadak ramai dipenuhi masyarakat Tionghoa yang ingin melaksanakan Wu Shi/U Shi. Ratusan warga Tionghoa berbondong-bondong mandi di kolam renang itu silih berganti. Di lingkungan kolam renang,

masyarakat Tionghoa baik tua muda dan anak-anak tampak asyik berenang di kolam. Sebagian warga--khususnya anak-anak memilih bermain air di kolam yang dangkal dan luncuran air. Tradisi mandi di sungai atau kolam pada tengah hari (U Shi) adalah tradisi orang Tionghoa yang merupakan bagian dari perayaan Tuan U Ciek, yaitu tradisi makan kue "bak cang." Perayaan Tuan U Ciek juga disebut dengan Ng Nyat Ciat (bahasa Hakka) atau Ngow Gwek Cot (bahasa Tio Ciu), yang diperingati setiap tahun secara turun temurun. (net/gus)

B

MANDI - Ratusan warga Tionghoa beramai-ramai mandi di pinggir laut saat melaksanakan tradisi Wu Shi/U Shi.

Sediakan 384 Stan Gratis dan Dimeriahkan Artis Ibu Kota

Sekitar 384 stan telah dipersiapkan secara gratis untuk menampung para stakeholder, usaha kuliner, UMKM serta masyarakat yang berpartisipasi mengikuti event bernuansa religi yang telah menjadi ikon Kota Medan itu. Guna meningkatkan kualitas pelaksanaan Ramadhan Fair sebagai promosi kepariwisataan, Kadis Kebudayaan dan Pariwisata Kota Medan Drs Busral Manan mengatakan pihaknya akan melakukan penataan untuk penempatan stan kuliner dan UMKM. Dijelaskannya, 35 persen dari stan yang tersedia diperuntukkan bagi para stakeholder dan usaha kuliner andalan Kota Medan. “Pembagiannya berdasarkan undangan dari Disbudpar, Disperindag, dan Dinas Koperasi dan UMKM Kota Medan. Kemudian, 35 persen lagi diperuntukkan

bagi masyarakat di sekitar lokasi kegiatan yang pembagiannya berdasarkan undangan. Sedangkan yang 30 persen lagi digunakan untuk pemerataan warga Kota Medan, di mana pembagiannya berdasarkan permohonan dari warga dan kelompok masyarakat,” kata Busral, Jumat (28/6). Busral menjelaskan, stan yang tersedia di Taman Sri Deli sebanyak 250 stan, perinciannya untuk kuliner sebanyak 175 stan dan UMKM sebanyak 75 stan. Kemudian di Martubung, stan untuk kuliner sebanyak 24 dan UMKM sebanyak 70 stan. Sedangkan di Lapangan Cadika Pramuka, stan untuk kuliner sebanyak 20 dan UMKM sebanyak 20 stan. “Seluruh stan kita bagikan secara gratis,” jelasnya. Bagi stakeholder, usaha kulin-

er, UMKM, dan masyarakat yang ingin mengajukan permohonan untuk mendapatkan stan dapat mengambil formulir sejak 28 Juni - 3 Juli. Untuk lokasi Taman Sri Deli, pengambilan formulir permohonan di Kantor Camat Medan Kota. Lokasi Martubung, pengambilannya di Kantor Camat Medan Labuhan. Sedangkan untuk lokasi Cadika Pramuka, pengambilannya di Kantor Camat Medan Johor. “Pengembalian formulir permohonan dilaksanakan pada 3 Juli pukul 09.00 sampai 17.00 WIB di Paviliun Pemko Medan Kompleks Pekan Raya Sumatera Utara (PRSU) Jalan Gatot Subroto,” paparnya. Menurut Busral, pengundian stan untuk kuliner dan UMKM dilaksanakan 4 Juli mulai pukul 09.00 WIB di Paviliun Pemko Medan Kompleks PRSU. Setelah itu dilakukan pembekalan kepada para pedagang yang mendapatkan stan dilaksanakan pada 6 Juli mulai pukul 09.00 WIB juga di Paviliun Pemko Medan Kompleks PRSU. Disbudpar selaku pelaksana kegiatan, ungkap Busral, berpe-

san mengingat ketersediaan stan sangat terbatas, maka kepada warga yang berada pada satu alamat hanya dibenarkan untuk mengajukan satu permohonan. “Jadi telah dilakukan upaya penyeleksian dari permohonan yang disampaikan masyarakat harus diketahui oleh lurah setempat, sebab lurah dan kepala lingkungan sangat mengetahui warganya,” ujarnya. Selain stan, Busral juga menegaskan penggunaan air dan listrik gratis. Semuanya sudah ditanggung melalui dana APBD. Untuk itu dia minta kepada warga yang mendapatkan stan melalui permohonan agar tidak meperjualbelikan stan tersebut. Karenanya, Disbudpar akan melakukan pengawasan internal secara berjenjang. “Apabila masyarakat ada mengetahui terjadinya jual beli stan yang dilakukan staf Pemko Medan, khususnya dari Disbudpar segera laporkan kepada saya. Saya akan mengambil tindakan tegas sesuai ketentuan berlaku,” tegas Busral. Kepada para pedagang yang mendapatkan stan, Busral

mengimbau untuk mematuhi ketentuan yang berlaku seperti penggunaan tanda pengenal, pakaian pramusaji, tidak menaikkan harga yang telah disepakati maupun ketentuan lain yang telah dinyatakan dalam surat pernyataan. “Jika surat pernyataan itu dilanggar, maka Disbudpar dengan bantuan aparat keamanan dan Satpol PP Kota Medan akan mencabut stan tersebut dan mengeluarkan yang bersangkutan dari Ramadhan Fair X 2013,” tandasnya. Sebelum mengakhiri penjelasannya, Busral menjelaskan Ramadhan Fair di Taman Sri Deli akan dibuka pada 12 Juli. Untuk di Lapangan Martubung, pembukaannya dilaksanakan pada 13 Juli. Sementara untuk di Lapangan Cadika Pramuka, pembukaannya pada 14 Juli. “Untuk peringatan Nuzulul Quran akan dilaksanakan tanggal 16, 17, dan 18 Ramadan di ketiga lokasi kegiatan Ramadhan Fair 2013. Acara pembukaan, peringatan Nuzulul Quran dan penutupan akan dimeriahkan artis dan mubaligh ibu kota dan Kota Medan,” paparnya. (BEN)

Anak SD-SMP Diwajibkan Bisa Mengaji

MUS YAWARAH - Sebanyak 118 tokoh masyarakat Kecamatan Tanah Jambo Ayee MUSY saat mendengarkan arahan dari Bupati Aceh Utara, Muhammad Thaib, saat pembukaan Musyawarah I BKM di Masjid Pasee, Rabu (26/6) andalas/bukhari talus

Aceh Utara-andalas Bupati Aceh Utara H Muhammad Thaib alias Cek Mad mengatakan saat ini perlu mencari cara agar pemuda-pemudi Aceh Utara merindukan masjid. Bahkan ke depan untuk anakanak tingkat sekolah dasar (SD) hingga SMP diwajibkan bisa

mengaji. "Jika tidak bisa mengaja maka anak-anak itu akan dikembalikan ke masjid guna belajar mengaji,” tegas Muhammad Thaib saat membuka Musyawarah I Badan Kemakmuran Masjid (BKM) Masjid Pasee, Pantonlabu, Kecamatan

MIMBAR AGAMA BUDDHA Oleh: Pdt DM Peter Lim SAg MBA MSc The victor begets hate, while the defeated lives in distress. Happily the peaceful lives, having given up victory and defeat. “Kemenangan membangkitkan kebencian, sedangkan pihak yang kalah hidup dalam penderitaan. Dengan menanggalkan kemenangan dan kekalahan, seseorang yang batinnya penuh kedamaian niscaya hidup berbahagia”. SUKHA VAGGA XV : 201. Suatu ketika, terdapat seorang pemuda di tepian telaga. Ia tampak termenung. Tatapan matanya kosong, menatap hamparan air di depannya. Seluruh penjuru mata angin telah dilewatinya, namun tidak ada satupun titik yang membuatnya puas. Kekosongan makin senyap, sampai ada suara yang menyapanya. Ada orang lain di sana. "Sedang apa kau di sini anak muda ?" tanya seseorang. Rupanya ada seorang kakek tua. "Apa yang kau risaukan?" Anak muda itu menoleh ke samping, "Aku lelah Pak Tua. Telah berkilo–kilo jarak yang kutempuh untuk mencari kebahagiaan, namun tidak juga kutemukan rasa itu dalam diriku. Aku telah berlari melewati gunung dan lembah tetapi tidak ada tanda kebahagiaan yang hadir dalam diriku. Ke manakah aku harus mencarinya? Bila-

Tanah Jambo Aye, Kabupaten Aceh Utara, Rabu (26/6). Musyawarah ini untuk memilih kepengurusan pertama BKM untuk tiga masjid di tiga kecamatan yakni Tanah Jambo Aye, Lhokseukon, dan Krueng Geukuh yang langsung di bawah Pemkab Aceh Utara, termasuk dalam peng-SK-aan seluruh sekretariat masjid, tanpa kecuali. Cek Mad menambahkan, kalau pemerintah (bupati) sendiri tidak mengeluarkan Perbub untuk mewajibkan anak-anak sekolah bisa mengaji, namun lebih diharapkan pada kesadaran masyarakat terutama para orang tua agar anak-anaknya diajarkan mengaji. “Jujur kita akui, Aceh Utara saat ini sudah tidak punya marwah, bagaimana ke depan kita kita sikapi bersama untuk mengubah keadaan ini ke arah yang lebih baik,” tukasnya. Terkait polemik soal sekretariat masjid, Cek Mad mene-

gaskan bahwa masjid merupakan swadaya masyarakat yang harus dikelola dengan baik agar masjid menjadi makmur dan membawa kemaslahatan bagi umat untuk memperbanyak amal di dunia hingga akhirat. "Jadi untuk Aceh Utara kita bentuk BKM ini,” katanya. Menurutnya dengan diadakannya musyawarah ini dan menghasilkan kepengurusan makan polemik mauapun segala perbedaan pendapat yang selama ini terjadi telah selesai. "Jika pemerintahan Aceh Utara yang sebelumnya hanya menyebut-nyebut ulama-umara tanpa kerja, sekarang akan langsung dilaksanakan tanpa harus banyak bicara. Biar lambat tapi pasti. Jangan hanya menyebutkan ulama-umara kinerjanya pasif, namun saat ini kita ubah dengan sebenar-benarnya menjadikan kemakmuran masjid yang utama,” tambah Cek Mad.

Camat Tanah Jambo Aye Drs Amir Hamzah mengaku sangat bersyukur dengan terselenggaranya musyawarah tersebut. Sebab sudah lebih kurang tujuh tahun polemik tentang Masjid Raya Pasee terjadi di tengah masyarakat. Dengan berlangsungnya musyawarah ini diharapkan polemik itu bisa diakhiri. “Perbedaan pendapat itu biasa, tapi hari ini kita lihat semua perbedaan pendapat berubah menjadi kebersamaan,” katanya sambil menangis terharu di mimbar. Musyawarah itu diikuti sebanyak 118 tokoh masyarakat. Sebelum musyawarah berlangsung seluruh peserta mendapat arahan dari pejabat Kantor Kementerian Agama Aceh Utara. Hasil pemilihan, H Syafruddin Budiman terpilih menjadi Ketua BKM Masjid Raya Pasee setelah memperoleh dukungan suara terbanyak dari pemilih. (BT)

Di manakah K ebahagiaan Itu ? Kebahagiaan

kah kutemukan rasa itu?" Kakek tua duduk semakin dekat, mendengarkan dengan penuh perhatian. Dipandangnya wajah lelah di depannya. Lalu, dia mulai bicara, "Di depan sana, ada sebuah taman. Jika kamu ingin jawaban dari pertanyaanmu, tangkaplah seekor kupu–kupu buatku.” Mereka berpandangan. "Ya… tangkaplah seekor kupu–kupu buatku dengan tanganmu," Sang Kakek mengulang kalimatnya lagi. Perlahan pemuda itu bangkit. Langkahnya menuju satu arah, taman. Tidak berapa lama, dijumpainya taman itu. Taman yang yang semarak dengan pohon dan bunga-bunga yang bermekaran. Tidak heran, banyak kupu–kupu yang berterbangan di sana. Sang kakek, melihat dari kejauhan, memperhatikan tingkah yang diperbuat pemuda yang sedang gelisah itu. Anak muda itu mulai bergerak. Dengan mengendap–endap, ditujunya sebuah sasaran. Perlahan. Namun, Hap! sasaran itu luput. Dikejarnya kupu–kupu itu ke arah lain. Ia tidak mau kehilangan buruan. Namun lagi– lagi. Hap! Dia gagal. Ia mulai berlari tidak beraturan. Diterjangnya sana–sini. Ditabraknya rerumputan dan tanaman untuk mendapatkan kupu–

Bagaimana Membuat Siswa Ketagihan Belajar Bahasa Inggris? Oleh: Parlindungan Hutabarat SPd MHum

Ramadhan Fair 2013 Dibagi Tiga Lokasi Medan-andalas Ramadhan Fair X tahun 2013 akan dilaksanakan mulai 9 Juli hingga 7 Agustus 2013. Perhelatan akbar yang digelar setiap bulan puasa tiba ini akan dibuat di tiga lokasi berbeda yaitu Taman Sri Deli Jalan Masjid Raya Medan, Lapangan Martubung Medan Labuhan, dan Lapangan Cadika Pramuka Jalan Karya Wisata Kelurahan Gedung Johor Medan Johor.

18

Hal. Jumat, 28 Juni 2013

kupu itu. Gerakannya semakin liar. Adegan itu terus berlangsung, namun belum ada satu kupu–kupu yang dapat ditangkap. Sang pemuda mulai kelelahan. Nafasnya memburu, dadanya bergerak naik–turun dengan cepat. Sampai akhirnya ada teriakan, "Hentikan dulu anak muda. Istirahatlah." Tampak sang Kakek yang berjalan perlahan. Ada sekumpulan kupu–kupu yang berterbangan di sisi kanan–kiri kakek itu. Mereka terbang berkeliling, sesekali hinggap di tubuh tua itu. "Begitukah caramu mengejar kebahagiaan? Berlari dan menerjang? Menabrak-nabrak tidak tentu arah, menerobos tanpa peduli apa yang kau rusak?" Sang Kakek menatap pemuda itu. "Nak, mencari kebahagiaan itu seperti menangkap kupu–kupu. Semakin kau terjang, semakin dia akan menghindar. Semakin kau buru, semakin pula dia pergi dari dirimu." "Namun, tangkaplah kupu–kupu itu dalam hatimu. Karena kebahagiaan itu bukan benda yang dapat kau genggam atau sesuatu yang dapat kau simpan. Carilah kebahagiaan itu dalam hatimu. Telusuri rasa itu dalam kalbumu. Dia tidak akan lari ke mana–mana. Bahkan, tanpa kau sadari ke-

bahagiaan itu sering datang sendiri." Kakek tua itu mengangkat tangannya. Hap, tiba– tiba, tampak seekor kupu–kupu yang hinggap di ujung jari. Terlihat kepak–kepak sayap kupu–kupu itu, memancarkan keindahan. Pesonanya begitu mengagumkan, kelopak sayap yang mengalun perlahan, layaknya kebahagiaan yang hadir dalam hati. Warnanya begitu indah, seindah kebahagiaan bagi mereka yang mampu menyelaminya. Apapun yang terjadi, hadapi dan sikapi dengan SABAR, CINTA KASIH dan BIJAKSANA. Segala bentuk kekerasan selain tidak akan menghilangkan problema yang timbul tetapi juga akan memperburuk keadaan. Apa yang dinyatakan untung di hari ini, bisa saja keesokan harinya/lusa menjadi buntung dan begitu juga sebaliknya. Agar terbebas dari DERITA dan senantiasa BAHAGIA maka baik dalam kondisi senang maupun susah, jangan sekali–kali melekat pada apapun juga yang sifatnya duniawi. Sabbe satta sabba dukkha pamuccantu – Sabbe satta bhavantu sukhitata: Semoga semua makhluk hidup terbebaskan dari derita dan semoga semuanya senantiasa berbahagia,...s adhu,... sadhu,... sadhu,...

elajar bahasa Inggris? Siapa takut. Itulah salah satu untaian kalimat yang selalu diidamidamkan oleh seorang guru bahasa Inggris dari anak didiknya. Berbagai daya dan upaya dilakukan agar pembelajaran bahasa Inggris semakin menarik dan menyenangkan. Pada umumnya seorang guru bahasa Inggris tidak pernah jemu-jemu memodifikasi dan memvariasikan cara mengajar yang baik serta memanfaatkan segala media pembelajaran hingga memanfaatkan teknologi canggih dengan satu tujuan agar para anak didiknya betah dan semakin tertarik dengan bahasa yang menjadi icon penting di seluruh dunia. Pelatihan ataupun diklat akan ditempuh demi sebuah impian yaitu anak bangsa ini tidak kalah bersaing kelak hanya gara-gara bahasa Inggris, alangkah mulianya cita-cita guru yang demikian. Undang-Undang Republik Indonesia Nomor 20 tahun 2003 tentang Sistem Pendidikan Nasional Pasal 1 ayat 1 menyatakan pendidikan adalah usaha sadar dan terencana untuk mewujudkan suasana belajar dan proses pembelajaran agar peserta didik secara aktif mengembangkan potensi dirinya untuk memiliki kekuatan spiritual keagamaan, pengendalian diri, kepribadian, kecerdasan, akhlak mulia, serta keterampilan yang diperlukan dirinya, masyarakat, bangsa, dan Negara. Pasal ini mengajak kita agar menjadikan pendidikan itu menjadi sebuah usaha ataupun pekerjaan terencana dan bukan dikerjakan begitu saja alias “go blind.” Jadi usaha terencana apakah yang kita perlukan agar pembelajaran bahasa Inggris itu semakin diminati bahkan membuat siswa kecanduan atau “addicted” pada bidang studi yang satu ini? Para pembaca boleh memikirkan banyak hal tentang itu dan ada beberapa tips secara umum yang mungkin dapat kita adopsi sesuai dengan situasi dan kondisi di tempat mengajar kita masing-masing, seperti: Pertam, Memberikan motivasi khusus pada saat mengajarkan bahasa Inggris. Bahasa Inggris mungkin menjadi hal yang sudah lama ataupun hal yang masih baru bagi seorang anak didik tapi mereka tetap memerlukan motivasi sebab motivasi itu dapat menjadi “motor penggerak” agar kegairahan anak semakin kuat. Mungkin saja seorang guru dapat mengatakan bahwa dengan menguasai bahasa Inggris maka nantinya kamu akan mudah mendapatkan pekerjaan yang bergengsi atau kamu bisa kuliah sambil bekerja hanya dengan memanfaatkan bahasa Inggris sehingga orangtuamu tidak terlalu terbebani dengan biaya kuliahmu kelak. Mungkin Anda mengatakan bahwa bahasa Inggris adalah “Jendela Dunia” karena semua jenis ilmu pengetahuan di dunia ini kebanyakan menggunakan bahasa Inggris. Jadi, apapun nantinya jurusan yang kamu geluti dan kamu pilih, pasti membutuhkan bahasa Inggris. Kedua, Bahasa Inggris itu Anti Pengangguran. Jobless atau pengangguran di nusantara ini banyak juga disebabkan oleh para sarjana yang tidak menguasai bahasa Inggris apalagi “Speaking” dan belum lulus TOEFL/TOEIC. Jika kita melihat persyaratan sebuah perusahaan bergengsi yang membutuhkan banyak karyawan dari golongan diploma ataupun sarjana, perusahaan itu selalu merindukan sumber daya manusia yang mampu berbahasa Inggris dengan baik dan aktif. Seorang guru yang profesional harus menyampaikan hal ini kalau boleh disertai fakta-fakta agar pernyataan ini bisa menjadi penyambung motivasi yang kita sampaikan. Jadi, English is anti-nganggur. Ketika, Katakan bahasa Inggris itu mudah. Selama ini sering ada anggapan bahwa bahasa Inggris itu sangat sulit bahkan melebihi sulitnya pelajaran Aljabar. Kita harus menyampaikan bahwa semua itu mudah dan dapat dipelajari secara bertahap. Keempat, Ingatkan agar siswa jangan lupa/bosan/ malas atau malu membawa kamus setiap hari. Belajar bahasa Inggris membutuhkan ketekunan, ketekunan harus dibarengi dengan penguasaan kosakata yang banyak. Kosakata yang berlimpah hanya ditemukan di dalam sebuah kamus. Kamus bahasa Inggris yang kecil (pocket dictionary) dapat dibawa ke mana-mana terlebihlebih jika ada kata-kata yang tiba-tiba perlu diterjemahkan ke bahasa Indonesia dan dapat dibuka di mana saja. Kelima, Berikan light color pen pada saat membaca kamus. Memberikan warna dengan stabilo pada saat membaca kamus karena itu dapat mengukur daya ingat kita tentang sudah sejauh mana kita menghafal kosakata tersebut dan sebagai tanda bahwa kosakata tersebut sudah pernah kita hafalkan. Keenam, Ingatkan agar siswa menghafal kosakata setiap hari. Hal ini tidak bisa ditawar-tawar karena nadi sebuah bahasa adalah kosakata. Ketujuh, Bahaslah topik-topik yang sedang ngetren (Trending Topics). Kita bisa mengetahuinya dari berbagai media massa atau media maya, misalnya internet dan televisi. Topik-topik yang sedang booming biasanya sangat digemari oleh para anak didik apalagi berhubungan dengan dunia keremajaan ataupun dunia entertainment. Kita tidak boleh ketinggalan info akan perkembangan dunia perfilman, dunia artis, bahkan dunia politik bila diperlukan. Kedelapan, Jadilah guru bahasa Inggris yang “update.” Bukan hanya status di facebook yang perlu diupdate setiap saat tetapi ilmu bahasa Inggris kita pun harus selalu di-update sesuai kebutuhan konsumen yaitu anak didik terkasih. Kesembilan, Tugaskan si anak didik agar selalu berlatih di rumah. Berlatih di rumah untuk mengucapkan sebuah kalimat yang pendek atau panjang adalah hal yang wajar dan tidak akan membuat si anak didik malu jika salah dan akan ditertawakan karena rumah adalah istana si anak didik itu sendiri. Kesepuluh, Undanglah Native Speaker ke sekolah Anda. Pasti Anda punya rekanan atau pun teman-teman Anda yang memiliki banyak penutur asli bahasa Inggris itu sendiri, undanglah sekali-sekali ke sekolah Anda agar siswa Anda pernah mendengar bahasa Inggris yang diucapkan secara langsung, asli dari penuturnya. Kesebelas, Jadikan hari-hari tertentu di sekolah Anda sebagai “English Day.” Pilihlah hari-hari menjelang akhir pekan agar lebih santai minimal dua kali seminggu ajaklah dengan penuh kesabaran seluruh guru menggunakan bahasa Inggris ketika beraktivitas di sekolah Anda, otomatis siswa pun akan meniru aktivitas guru-gurunya. Anda harus sabar walaupun Anda dikatakan “pajagojagohon.” Keduabelas, Usahakan Anda pernah berkunjung ke luar negeri. Hal ini sangat perlu karena seorang guru bahasa Inggris perlu memiliki pengalaman sendiri jalanjalan ke luar negeri karena bidang studi yang diampunya adalah bahasanya orang luar negeri. Kita tidak harus pergi ke Inggris, tetapi bisa ke negara tetangga terdekat seperti Singapura, Malaysia, Australia, ataupun Hong Kong. Demikianlah beberapa tips yang diulas secara umum dan tentunya masih banyak tips lain yang bisa menambah perbendaharaan materi ini dengan satu tujuan agar pengajaran bahasa Inggris di sekolah-sekolah yang kita bina bisa semakin membaik bahkan meningkat sehingga anak bangsa ini siap bersaing di kancah internasional kelak. Hanya itu cita-cita mulia seorang guru yang update dan profesional. *) Penulis adalah Guru SMAN 2 Sibolga


Turn static files into dynamic content formats.

Create a flipbook
Issuu converts static files into: digital portfolios, online yearbooks, online catalogs, digital photo albums and more. Sign up and create your flipbook.