Eceran Rp 2.000
Langganan Rp 55.000
16 Halaman
RABU
http://metrobanjar.banjarmasinpost.co.id
9 JANUARI 2013
NO 4.513 TAHUN XIII ISSN 0215-2987
Ariffin Terpaksa Ngayuh Jukung ■ SDN Sungai Rangas Ulu Kebanjiran ■ 3 Kelas Diliburkan
BANJARMASIN POST GROUP/EDWARD PAH
BANJIR BANJIR- SDN Sungai Rangas Ulu, Martapura Barat, masih kebanjiran. Akibatnya sebagian siswa terpaksa naik jukung, saat menuju ke sekolah. Selain itu, pihak sekolah terpaksa meliburkan siswa kelas 1, 2 dan 3.
Serangan Balik Barito Ditakuti PADA pertemuan perdana dengan Barito Putera, Celebes Championship 2012, Sriwijaya FC menang 2-0. Dua gol kemenangan Sriwijaya FC itu dilesakkan Jerry Karpeh dan Erick Weeks. Kemenangan 2-0 pada laga yang digelar 3 November 2012 itu menjadi motivasi Sriwijaya FC (SFC) menghadapi Barito, Jumat
ERNA SELIPKAN DEXTRO ■ Pembesuk Gagal Kibuli Petugas Lapas Martapura MARTAPURA - Pengiriman obat daftar G jenis Dextromethorpan atau Dextro ke dalam Lapas Anak Kelas II A Martapura kembali digagalkan oleh petugas lapas. Kali ini pelakunya adalah Ernawati alias Erna (37), yang berpurapura jadi pembesuk. Untuk dapat lolos dari pemeriksaan petugas lapas, ibu rumah tangga yang tinggal di Jalan Patmawarga, Martapura itu menye-
Head to Head 3 November 2012 Sriwijaya FC vs Barito 2-0 (Celebes) Pencetak gol SFC : Eric Weeks Lewis dan Jerry Karpeh
4 P er tandingan TTerakhir erakhir Per (IIC) (IIC) (IIC) (ISL) (IIC) (IIC) (IIC) (ISL)
BERSAMBUNG KE HAL 8
DI CELANA DALAM
BERSAMBUNG KE HAL 8
Sriwijaya FC Sriwijaya FC vs PSPS 0-1 Persija vs Sriwijaya FC 1-2 Sriwijaya FC vs Persita 1-0 Sriwijaya FC vs Persiba 1-1 Barito Putera Persiba vs Barito Putera 1-1 Barito Putera vs Persisam 0-1 Mitra Kukar vs Barito Putera 1-0 Pelita BR vs Barito Putera 1-1
MARTAPURA - Beberapa murid SDN Sungai Rangas Ulu, Martapura Barat, harus bekerja keras untuk bisa sampai ke sekolah. Mereka terpaksa harus mengayuh jukung sendiri, karena sekolah mereka masih kebanjiran. Banjir itu akibat hujan dan air kiriman dari Sungai Martapura. Pantauan Metro Banjar, Selasa (8/1), sekitar pukul 09.00 Wita, banjir tersebut semakin tinggi. Selain halaman sekolah, air sudah menggenangi tiga ruang kelas. Kondisi ini sangat menyulitkan beberapa siswa untuk bisa bersekolah. Mereka harus meminjam jukung warga atau jukung milik orangtua buat sarana transportasi menuju ke sekolah. Seperti yang dilakukan seorang siswa kelas V SDN Sungai Rangas Ulu, Muhammad Ariffin, ini. Dia bersama tiga rekannya mengayuh jukung untuk melintasi air setinggi lutut orang dewasa. “Jukung itu milik tetangga orangtua saya. Kebetulan jukung itu tidak dipakainya. Kami pakai jukung itu untuk ke sekolah,” ujar Ariffin. Ariffin mengatakan, dia dan teman-temannya tidak mau seragam sekolahnya basah, baik saat menuju ke sekolah
Kas Hartadi
z LIHUM JALAN-JALAN KE CBS
BANJARMASIN POST GROUP/APUNK
DUA ekor kambing bebas berkeliaran di taman Cahaya Bumi Selamat, Martapura, Selasa (8/1). Sesuai peraturan daerah binatang piaraan dilarang bebas berkeliaran di tempat umum.
lipkan sekitar 1.000 butir Dextro di celana dalam yang dipakainya. Informasi dihimpun, Erna mendatangi Lapas Anak Kelas II A Martapura, Senin (7/1) pagi. Saat itu dia beralasan ingin membesuk salah seorang warga binaan yang disinyalir sebagai pemesan obat “bungul” tersebut. Mengenakan kaus merah muda dan kerudung hitam, perempuan itu berjalan santai tanpa menim-
Hendra ‘John Tralala’ Resmi Ditahan BANJARMASIN - Polisi akhirnya resmi menahan Hendra Hadiwijaya atau yang lebih dikenal Hendra John Tralala. Meski demikian, sampai kini status pria berusia 32 tahun ini masih sebagai saksi atau belum ditingkatkan sebagai tersangka. Kapolsekta Banjarmasin, Kompol Agung Tri Widyantoro, mengatakan Hendra ditahan bersama dua rekannya, yakni Ahmad Riadi alias Bolang (32), warga Padat Karya Kompleks Perdagangan Utara dan Jupri Irswanda (26), warga Pramuka Semanda VI Kompleks Bina Lestari. “Ketiganya masih kami tahan karena kami masih mengembangkan kasus ini. Untuk sementara status mereka belum
bulkan kecurigaan apa-apa. Bahkan saat diperiksa petugas jaga, dia pun lolos. Di lapas itu, Erna menemui Iis Haryanto alias Pepeng (30). Saat BERSAMBUNG KE HAL 8
Yang Diperiksa Cuma Paha Hal-8
BANJARMASIN POST GROUP/RENDY NICKO
ERNA WATI diamankan polisi karena memasukkan ERNAW Dextro ke Lapas Anak Martapura.
“Kami Iecha Suka Tidak Mainkan Angka Berbuat Asusila”
Hendra John Tralala tersangka,” terang Agung di kantornya, Rabu (8/1) siang. Agung mengaku, masih mengumpulkan barang bukti lebih dulu terkait pengge-
BANJARBARU - Petugas Polsek Banjarbaru Kota membuat terkejut pasangan mesum, Hunaini (23) dan Iin (24), yang menginap di kamar Hotel Banjarbaru Permai, Senin (7/1) malam. Hunaini warga asal Pasar Papan, Kelurahan Cempaka, dan Iin warga Kait-kait hanya bisa berdiam diri dalam kamar hotel, saat petugas mengetuk pintu kamar. Setelah hampir sepuluh menit petugas me-
BERSAMBUNG KE HAL 8
BERSAMBUNG KE HAL 8
IST
MESKI usianya masih 18 tahun, Lisa Ariani sudah menjadi salah satu pesulap perempuan yang cukup dikenal di Banjarmasin. “Saya mulai menekuni dunia magician sejak duduk di kelas 2 SMU,” ujar perempuan yang akrab dipanggil Iecha ini, Selasa (8/1). Menurut Iecha, sepulang sekolah dia sering nongkrong bersama teman-temannya di Vans Magic Shop, yang menjual aksesori BERSAMBUNG KE HAL 8
Lisa Ariani IST
0901/M1
2
Banjarbaru Highlight
Metro Banjar
Dilengkapi
BANJARMASIN POST GROUP/HARI WIDODO
MEWAH - Ballroom Hotel Roditha Banjarbaru. Di ruang yang luas akan dilaksanakan tanda diresmikannya hotel ini.
9 JANUARI 2013
BERBUAT MESUM
Ballroom Luas BANJARBARU - Sejumlah karyawan sibuk menghias ballroom Hotel Roditha Banjarbaru. Mereka juga pembenahan baik ornamen maupun sound system di ruang yang akan dihadiri Wali Kota Banjarbaru HM Ruzaidin Noor untuk meresmikan hotel berlantai empat tersebut, hari ini, Rabu (9/1). Kehadiran Hotel Roditha di Jalan A Yani km 36 ini melengkapi perkembangan Kota Banjarbaru yang demikian pesat. Ditunjang dengan fasilitas berupa 83 kamar, cofee shop yang moderen serta 7 meeting room serta sebuah ballroom mewah serta fasilitas tempat parkir yang luas pula hotel ini diyakini bakal menjadi salah satu hotel pilihan warga yang berkunjung ke Kota Idaman. General Manager Hotel Roditha Banjarbaru menjelaskan, hotel ini memang dibangun dengan konsep modern minimalis sehingga gedung hotel tersebut terlihat ekslusif. Dengan konsep tersebut, diharapkan setiap pengunjung akan merasa nyaman tinggal di hotel berlantai empat tersebut. Hotel Roditha, beber dia, menyediakan 83 kamar yang terdiri dari lima type, yakni superior, deluxe, executive, yunior suite serta Roditha suite. Selain itu, juga tersedia tujuh meeting room. “Meeting room yang kita siapkan ini tentu akan memudahkan bagi siapapun yang hendak menggelar rapat-rapat penting di hotel ini. Silakan saja, kita menyediakan meeting room berkapasitas 20 sampai 100 peserta,” ujar dia. Hotel Roditha juga memiliki ballroom yang cukup luas dan eksklusif di lantai 4. Ballroom ini, multi fungsi bisa untuk acara seminar, gelaran pertunjukan musik tertutup hingga wedding party. “Ruang ini bisa menampung sampai 660 orang. Jadi, kapasitasnya memang cukup besar untuk event-event yang mengundang banyak orang,”terang dia. Senior Sales Executive Hotel Roditha Banjarbaru, Dessy Natalia menambahkan, secara internal manajemen Hotel Rodihta sudah menggelar soft opening akhir Desember 2012. Respons masyarakat yang memilih tinggal di hotel mereka cukup besar. Sekitar 50 persen, dari kamar yang telah siap terisi. Selain itu, sejumlah pertemuan rapat-rapat juga sudah dilaksanakan di hotel ini. (wid/*)
RABU
DI GORONG-GORONG BANJARBARU - Kota Banjarbaru juga dikenal sebagai kota yang penuh taman dan tempat publik yang indah. Semisal Lapangan Murdjani dan Taman Van Der Piejl yang menjadi ikon kota. Namun, taman-taman kota itu ternyata juga disalahgunakan sebagian warga untuk berbuat yang tidak senonoh. Dengan kata lain, keberadaan taman yang mestinya mempercantik kota di Banjarbaru malah kerap kali dijadikan tempat mesum. Selama 2012, sudah beberapa kali razia dilakukan satpol PP setempat didapati pasangan mesum. Bahkan cukup memprihatinkan, di siang bolong pun aksi mesum terjadi. Tidak hanya saling berpegangan dan berpelukan, namun sudah hampir terjadi hubungan seksual. Untungnya petugas satpol setempat bergerak cepat sehingga berhasil menggagalkan aksi lebih hot. Aksi mesum di beberapa tempat itu tak pelak prihatin Wakil Wali Kota Banjarbaru, Ogi Fajar Nuzuli. Lelaki berbadan subur ini bahkan sempat menerima informasi perbuatan mesum menjurus hubungan badan dilakukan di gorong-gorong seputar Lapangan Murdjani. “Kita prihatin juga dengan adanya aksi mesum di Banjarbaru. Perkembangan kota metropolitan memang mengundang berbagai masalah dan sudah seharusnya diantisipasi sejak dini,” jelas dia. Dia juga memberikan peringatan dengan keberadaan tempat hiburan seperti karaoke
“
Kami tak menampik pula faktor penerangan yang kurang memicu terjadinya aksi mesum. Apalagi terlindung beberapa bangunan ataupun rindangnya pepohonan
”
FITRIADI Kasi Operasional dan Penindakan
keluarga yang banyak bermunculan di Banjarbaru. Mengingat bisa saja karaoke keluarga hanya dijadikan kedok. “Kalau karaoke keluarga yang sudah terkenal biasanya sangat memperhatikan kenyamanan orang berhibur diri. Biasanya pengelolanya punya standar. Perlu diperhatikan yang baru-baru buka dan beroperasi,” cetus mantan kadistako Banjarbaru ini. Menanggapi hal itu, Kasi Operasional dan Penindakan Satpol PP Kota Banjarbaru, Fitriyadi, tak membantah kerap kali mereka melakukan razia didapati pasangan tanpa ikatan perkawinan di beberapa taman Banjarbaru. Salah satunya Taman Van Der Piejl yang mana siang bolong berduaan dan sang perempuan sudah melepas pakaian dalam. Jelas saja tak bisa dibiarkan dan biasanya segera diamankan. “Biasanya kami data dan selanjutnya kedua orangtua kami panggil untuk melakukan
BANJARMASIN POST GROUP/DOK
TAMAN - Kota Banjarbaru banyak terdapat ruang terbuka hijau untuk bersantai warga, namun beberapa di antaranya justru disalahgunakan warga sebagai tempat mesum.
pembinaan agar tidak terulang lagi,” ucap lelaki yang akrab disapa Ifit ini. Memprihatinkan pula, lanjut dia, dari beberapa kali razia dilakukan yang terjaring bukannya orang Banjarbaru.
Melainkan dari kota atau kabupaten tetangga. Tidak siang namun juga malam hari. “Kami tak menampik pula faktor penerangan yang kurang memicu terjadinya aksi mesum. Apalagi terlindung beberapa
bangunan ataupun rindangnya pepohonan,” ungkap dia. Selain Taman Van Der Piejl, Taman Idaman juga menjadi salah satu tempat cukup favorit sejumlah pasangan untuk memadu kasih. (ris)
Dua Mahasiswa Tertimpa Pohon BANJARBARU - Sebuah dahan berukuran besar dari sebuah pohon akasia lapuk di tepi Jalan A Yani km 23, Landasanulin, Banjarbaru Barat, yang jatuh mencederai dua mahasiswa STAI Alfalah Banjarbaru. Dahan yang jatuh saat dua pengendara itu melintas mengendarai Honda Vario membuat keduanya langsung tersungkur ke aspal, Selasa (8/1) sekitar pukul 16.30 Wita. Beruntung kedua mahasiswa yang diketahui bernama Sayid Abdurahman (20) dan Idrus (21) warga Angsana, RT 03 RW 002 Sungaidanau, Tanahbumbu itu tidak mengalami luka serius. Meski begitu keduanya sempat dilarikan ke RS Syamsudin Noor dan Honda Vario DA 6099 MQ warna merah menga-
lami rusak pada bagian depan. Kedua mahasiswa yang dari Kota Banjarbru menuju Kota Banjarmasin itu langsung ditolong warga sekitar ke tepian jalan. Melihat kondisi keduannya lemas. Langsung dilarikan oleh warga dibantu Tim Sar Gabungan Banjarbaru ke UGD RS Syamsudin Noor. Pantauan Metro Banjar, Sayid Abdurahman terus meringis kesakitan ketika mau mengerakkan pinggangnya. “Aduuh sakit, sakit pak,” ujar pemuda yang disapa Habib ini. Dengan nada lirih Habib menceritakan kalau kejadian itu datang secara tiba tiba. “Pohon langsung tumbang. Kena pinggang aku. Kami langsung tersungkur,” ujar dia.
Sedangkan rekan Habib, yakni Idrus luka di pelipis. Ia juga sempat dilarikan ke UGD Syamsudin Noor Banjarbaru. “Aku tak melihat lagi. Mataku langsung buram. Apalagi setelah kemasukan kulit kayu itu,” ujar Idrus. Selang beberapa menit mendapat perawatan di RS Syamsudin Noor keduanya langssung dirujuk ke RSUD Banjarbaru. Atim (32), wara sekitar, menyatakan, pohon akasia itu lapuk dan tampak kering. “Kebetulan saja waktu dua mahasiswa itu melintas, angin kencang dan menerpa pohon akasia itu hingga tertimpa ranting pohon Akasia yang lapuk dan diterjang angin,” ujar Atim. (lis)
Thalmi Ancam Tarik Paksa Aset BANJARBARU - Masih adanya beberapa aset khususnya jenis mobil yang nangkring di tangan sejumlah mantan pejabat, menjadi perhatian serius Dinas Pengelolaan Kekayaan, Keuangan dan Aset Daerah (DPKKAD). Bahkan bila sudah sampai tiga kali diberikan surat peringatan bukan tidak mungkin akan ditarik paksa. Namun untuk saat ini langkah persuasif memang masih menjadi prioritas. Hasilnya cukup menggembirakan bagi dinas dipimpin Thalmi Hasani ini. Dari sekitar 10 buah mobil berbagai jenis dipinjam pakai sudah ada berhasil kembali ke pemko separuhnya. “Ada yang sampai dua kali kita berikan surat peringatan. Nanti bila belum mengembalikan juga akan diberikan surat peringatan ketiga. Bila tidak juga mengembalikan bisa saja akan ditarik paksa,” jelas dia, Selasa (8/1). Ditanyakan kenapa tidak diberikan
“
Ada yang sampai dua kali kita berikan surat peringatan. Nanti bila belum mengembalikan juga akan diberikan surat peringatan ketiga. Bila tidak juga mengembalikan bisa saja akan ditarik paksa
”
THALMI HASANI Kepala DPPKAD Banjarbaru
kesempatan untuk di dum saja oleh yang bersangkutan dikarenakan sudah lama juga menjadi mobil operasional selama menjadi PNS? Thalmi mengakui sebenarnya secara pribadi menginginkan seperti itu. Namun aturannya sekarang tak memperbolehkan. “Mobil yang hendak dikuasai harus didata terlebih dahulu. Kemudian dihitung
seberapa besar nilai aset dengan keadaannya sekarang. Tak hanya itu, nilai jual yang hendak diberlakukan disesuaikan dengan harga pasar. Selain itu juga harus melalui proses lelang,” beber lelaki berkacamata ini. Pemenang lelang dipastikan menjadi penawar tertinggi. Nah, dengan sistem diberlakukan seperti sekarang sungguh memang sulit untuk memastikan mantan pejabat bisa menguasai mobil pinjam pakai. “Aturannya memang seperti itu. Jelas kami tak mungkin melanggar aturan jika tak ingin berurusan hukum. Lelang dilakukan terbuka untuk umum dan otomatis tak bisa dipastikan pemegang mobil sebelumnya sebagai pemenang,” tegas mantan kabag keuangan pemko Banjarbaru ini. Keadaan ini pula lah yang membuat masih banyak aset berupa mobil teronggok tak bisa dioperasionalkan karena kondisinya rusak. Di satu sisi untuk dilakukan lelang kurang diminati. Sementara di satu sisi pajak kendaraan masih perlu dibayar. (ris)
0901/M2
RABU 9 JANUARI 2013
Martapura Watch
Menjadi Stadion Demang Lehman MARTAPURA - Stadion kebanggaan warga Kabupaten Banjar, dan Martapura yakni Stadion Indrasari segera diresmikan. Selain itu juga akan dikenalkan nama baru stadion berkapasitas 15 ribu penonton itu. “Memang benar akan ada nama baru untuk Stadion Indrasari itu. Kami akan meresmikannya pada 18 Januari 2013,” ujar Kepala Dinas Perumahan dan Permukiman (Disperkim) Banjar, Boyke Wahyu Triesyanto, Selasa (8/1). Sedikit memberi bocoran, Boyke mengungkapkan bahwa namantuk Stadion Indrasari itu dipilih oleh Bupati Banjar, Sultan H Khairul Saleh. “Namanya Stadion Demang Lehman Martapura,” ungkap dia. Hingga saat ini, terang Boyke, pembangunan fisik stadion tersebut sudah 100 persen selesai. Meski begitu, dia mengakui bahwa ada beberapa sarana yang belum selesai. Beberapa sarana yang belum selesai adalah pagar, tempat parkir, taman dan landscap. Dan untuk menyelesaikannya, pendanaan sudah dianggarkan pada 2013. “Memang stadion itu awalnya disiapkan untuk Porprov, tapi karena jadi homebase Barito Putera maka disesuaikan. Untuk keseluruhan termasuk sarana yang belum itu bisa diselesaikan pada Juni mendatang,” ucapnya. Meski ada beberapa fasilitas yang belum, namun stadion tersebut sudah layak untuk menggelar pertandingan sepak bola. Khususnya Barito Putera.(nic)
BPOST/DOK
STADION di Indrasari akan segera diresmikan dan dinamakan Stadion Demang Lehman.
Waspadai Barang Elektronik MELIHAT kondisi Kabupaten Banjar yang selalu dilanda Banjir setiap tahun, membuat Oktaviani juga merasa prihatin. Warga Kelurahan Keraton, Kecamatan Martapura Kota itu mengungkapkan, tidak hanya di kawasan pelosok yang terkena banjir, namun di dekat tempatnya tinggal juga nyaris tergenang. “Memang sudah menjadi musibah tahunan sampai di dekat tempat saya tinggal, genangan air pada musim hujan selalu ada,” ungkap perempuan kelahiran 1988 itu. Dia menjelaskan, kondisi pemukiman yang dihuni masyarakat juga memang merupakan lokasi dataran rendah sehingga berbagai cara dilakukan agar menghindari rumahnya terendam. “Berdasarkan pengamatan saya, malah warga yang dilokasi rawan, melakukan persiapan dengan meninggian lantai rumahnya atau membuat fondasi lebih tinggi sehingga air tidak sampai ke dalam rumah, namun kasihan juga bagi warga yang rumahnya di dataran rendah,” jelasnya. Selain itu, perempuan yang akrab disapa Okta itu menjelaskan, ketika air mulai merendam lantai rumah ada pula warga yang harus berhati-hati dalam menyelamatkan perabot, seperti lemari maupun benda elektronik. “Yang perlu hati-hati adalah ketika air masuk ke rumah perlu perhatikan instalasi listrik apakah sudah dimatikan, sehingga aman,” jelas PNS di Pemkab Banjar itu. Menurutnya, kejadian banjir tersebut perlu menjadi perhatian yaitu dalam hal penataan. “Penataan perumahan warga, penataan pemukiman dan cek lagi kondisi saluran pembuan g a n , mungkin hal itu yang perlu dicermati lagi,” ujar perempuan yang mengemari desain grafis tersebut. Oktaviani (gep)
TIPIKOR PANGGIL DUA PEJABAT MARTAPURA - Ruang Satreskrim Polres Banjar, Selasa (8/1) siang, kembali kedatangan dua pejabat di lingkungan Pemkab Banjar. Mereka adalah Direktur PT BIM, H Pangeran Chairiansjah dan Kepala Dinas Perhubungan Komunikasi dan Informatika (Dishubkominfo) Banjar, HM Farid Soufian. Kedua pejabat yang hampir datang bersamaan itu tidak sendiri. Masingmasing didampingi oleh beberapa stafnya. Ketika tiba, Dirut PT BIM, Pangeran Chairiansjah langsung masuk ke Ruang Unit Tipikor Satreskrim Polres Banjar. Saat di dalam, dia didampingi oleh Kepala Divisi Keuangan PT BIM, Yulizar Safitri. Sementara Kepala Dishubkominfo Banjar, Faris Soufian masuk ke ruang Satreskrim lainnya dan ditemani oleh dua personel Unit Tipikor Satreskrim Polres Banjar. Kedatangan dua rombongan pejabat itu untuk memenuhi panggilan Unit Tipikor Satreskrim Polres Banjar
yang ingin meminta klarifikasi terkait sejumlah hal yang menyangkut bidang masing-masing. Informasi didapat, kedatangan Kepala Dishubkominfo Banjar, Farid Soufian terkait pengadaan dua unit jembatan timbang batu bara dan satu unit jembatan galian C. Semua barang yang nilainya sekitar Rp 800 juta itu diadakan pada 2006 lalu. Sedangkan untuk Dirut PT BIM, H Pangeran Chairiansjah diundang untuk membeberkan kinerja yang dicapai perusahaannya itu sejak mereka berdiri sampai sekarang. Dan yang dikhususkan adalah penyertaan modal yang didapat PT BIM dari Pemkab Banjar. Selama diklarifikasi itu, kedua pejabat itu ditempatkan dalam ruang tertutup. Masing-masing pejabat ditemui oleh dua personel Unit Tipikor Satreskrim Polres Banjar yang dipimpin Aiptu Munthe. Untuk klarifikasi terhadap Kadishubkominfo Banjar, Farid Soufian tak berlangsung lama atau sekitar 15 menit.
Ditolak Banggar DALAM amanat Perda No 16 Tahun 2009 Tentang Penyertaan modal Pemda ke BUMD PT Banjar Intan Mandiri (BIM) diketahui bahwa pada 2013 ini jumlah total penyertaan modal yang harus diberikan sekitar Rp 10 miliar. Namun rupanya, amanat perda tersebut tak disetujui oleh Badan Anggaran DPRD Banjar. “Ditolak karena RAB tak sesuai. Di situ RAB PT BIM pada 2013 diperuntukkan pengadaan mobil dan bangunan,” ucap Kanit Tipikor Satreskrim Polres Banjar, Aiptu Munthe. Karena ditolak itu, tambahnya, maka jumlah penyertaan modal yang diberikan Pemkab Banjar ke PT BIM hanya Rp 5 miliar. (nic)
Saat coba ditemui, tak banyak komentar yang terlontar dari mantan Farid. “Kami hanya ngobrol,” katanya. Farid pun enggan mengomentari apakah ini terkait pengadaan jembatan timbang pada 2006. Saat dikonfirmasi, Kanit Tipikor Satreskrim Polres Banjar, Aiptu Munthe mengatakan bahwa kedatangan kedua pejabat itu adalah memenuhi undangan klarifikasi. “Untuk PT BIM, kami ingin tahu berapa penyertaan modal yang sudah diberi. Selain itu berapa labanya, apaapa asetnya dan lain sebagainya,” ungkapnya. Dari klarifikasi itu diketahui juga bahwa sudah ada audit BPK pada 2011. Sedangkan untuk audit 2012 belum ada dan kemungkinan pada Maret 2013 keluar. “Dari klarifikasi tadi, kami tahu ternyata penyertaan modal yang sudah diberikan Pemkab Banjar sebesar Rp 5 miliar. Itu pada 2011 dan 2012. Namun, ternyata laba yang masuk cuma Rp 392 juta pada 2011,” katanya. Mengenai Kadishubkominfo, Munthe mengatakan bahwa klarifikasi itu terkait pengadaan jembatan timbang pada 2006. Saat itu pengadaaanya dilakukan bagian perlengkapan sebesar Rp 800 juta. “Hingga saat ini jembatan itu belum terpasang. Dulu ada di bagian perlengkapan,” ujar dia. Khusus jembatan timbang ini, pihaknya juga sudah melakukan pemanggilan terhadap pemenang kontrak proyek tersebut yakni Iwan R. “Yang pasti kami akan pelajari dulu. Kalau memang ada temuan, baru mereka kami panggil lagi,” jelas dia. (nic)
3
Metro Banjar
Rabu (9/1) ● Kunjungan kerja Kapolda Kalsel Bigjen Pol Taufik Ansorie di Mapolres Banjar pukul 10.30 Wita. Dihadiri Bupati Banjar. ● Peresmian Hotel Roditha Banjarbaru sekitar pukul 15.00 Wita oleh Wali Kota Banjarbaru, HM Ruzaidin Noor.
Observasi Wahyu Berakhir MARTAPURA - meski masa observasi selama 14 hari bagi Pelaku yang menghabisi nyawa bayi asal Tabalong, Wahyu Puji Triono akan berakhir, namun pihak Rumah Sakit Jiwa Daerah (RSJD) Sambang Lihum masih tetap melakukan observasi. Warga Perumahan Graha Hartika, Maburai Tanjung itu sudah menjalani masa pemeriksaan kejiwaan terhitung sejak 27 Desember 2012. Berdasar pengamatan pihak RSJD Sambang Lihum, pelaku yang melakukan penganiyayaan terhadap bayi bernama Anis Noor Rahman itu, tetap menunjukkan perilaku tenang seperti masyarakat biasa pada umumnya. “Pasien masih dalam masa observasi sampai 9 Januari, setelah itu akan disampaikan hasilnya oleh dokter kepada pihak Polres Tabalong selaku pihak yang meminta pemeriksaan,” ungkap Humas RSJD Sambang Lihum, Ayub. Dia menjelaskan, pemeriksaan terhadap Wahyu dilakukan sama seperti pasien lainnya. “Diberi perawatan sama seperti pasien lainnya, namun kita lihat observasi juga mengenai perilakunya, sehingga bisa dilihat apakah menunjukkan gejala atau tidak, namun hingga hari ke 14 nanti langsung kami laporkan ke pihak kepolisian,” ungkap dia. (gep)
Petani Martapura Barat Khawatir MARTAPURA - Intensitas hujan yang masih tinggi serta lokasi yang masih rawan Banjir di kawasan Kabupaten Banjar, membuat petani masih mengkhawatirkan hasil produksi beras mereka yang tidak memuaskan. Seperti halnya para petani di Kecamatan Martapura Barat, yang yang masih takut ketika dilaksanakannya musim tanam pada awal 2013 saat musim hujan ini. “Sebenarnya ideal mulai menanam pada Oktober 2012 supaya batang padi sudah mulai tumbuh dan bibir tidak mati ketika terendam air,” ungkap H Nunci, seorang petani Desa Tangkas, Martapura Barat. Dia menjelaskan, kondisi yang mengkhawatirkan itu lantaran luapan air sungai Martapura yang menggenangi tanaman padi mereka di sawah. Dia mengatakan, selama musim hujan, kesulitan saat menanam bibit padi sempat dikhawatirkan. “Pada Oktober 2012 saja masih awal musim hujan, kami sampai tiga kali tanam ulang hingga akhirnya kami ikuti program pemerintah untuk tanam serempak Januari, meski Air masih tinggi,” ujar dia, Selasa (8/1). Sementara itu, petani Desa Penggalaman, Handil 5, H Syamsuddin mengungkapkan,
meski sempat khawatir ketika sawah tergenang air, namun mereka masih optimistis karena masih mendapatkan bantuan mesin penyedot air. “Sebelum tanam, kami upayakan dengan mengurangi ketinggian air menyedotnya dengan mesin, kemudian disarankan menggunakan bibit Ciherang ketika menanam,” ujar dia. Meski begitu, yang menjadi kendala diungkapkannya, para petani harus waspada dengan hama padi yang menyerang saat musim hujan dan banjir tiba. “Yang jadi masalah dan perlu diwaspadai yaitu hama tikus dan keong mas, karena sering memakan bagian pucuk padi, sehingga kami pun harus mengantisipasinya juga,” katanya. Kepala Dinas Pertanian perkebunan dan Kehutanan Kabupaten Banjar, Rusman Riyadi mengungkapkan meski kondisi cuaca hujan dan beberapa wilayah di Kabupaten Banjar dalam kondisi siaga Banjir, namun pihaknya tetap optimistis melakukan penanaman. “Kami tetap optimistis, meski nanti belum diketahui kedepannya hasil dari kegiatan tanam serentak yang sudah ke tiga kalinya ini,” ujar dia. Menurut dia, meski ada beberapa lahan yang tergenang,
namun pihaknya tetap mengupayakan ada lahan yang masih bisa dijadikan areal tanam yang layak. “Tidak semua lahan yang tergenang, artinya masih ada area lain yang bisa menjadi lahan tanam, sehingga produksi padi di Kabupaten Banjar terus berjalan dan tidak terganggu,” Jelasnya. Pihaknya tetap optimistis target realisasi tanam padi Provinsi yang mencapai 74 ribu hektare bisa kembali dilampaui pada 2013. (gep)
BANJARMASIN POST GROUP/APUNK
TERGENANG - Seorang warga melintasi genangan air yang menutup jalan di depan rumah di Desa Antasansenor, Martapura Timur, Selasa (8/1). Genangan air menyurut setelah beberapa hari sebelumnya masuk ke rumah warga.
0901/M3
4
Viva Barito
Metro Banjar
SIAP MATIKAN SUTAN SAMMA
Tak Sabar Tunjukkan Performa SEJAK Senin (7/1) sore, tim Laskar Antasari sudah tiba di Palembang, guna mempersiapkan diri menghadapi laga melawan tim tuan rumah Sriwijaya FC. Seperti diketahui, Palembang merupakan daerah asal dua emain Barito Putera, Septa Riyanto dan Amirul Mukminin. Bahkan, pelatih kepala Barito Putera, Salahudin juga berasal dari kota yang terkenal dengan makanan khas berupa pempek ini. Beberapa lama tidak kembali ke kampung halaman, Septa Riyanto Septa Riyanto pun memanfaatkannya untuk bertemu dengan saudara-saudara dan keluarganya di sana. Hari pertama di Palembang, Septa langsung bertemu dengan keluarganya. Kebetulan, sebagian keluarganya tinggal tidak terlalu jauh dari hotel tempat tim Barito menginap. Berbagai aktivitas pun sempat dilakukan oleh Septa di rumah saudaranya tersebut. Mulai dari berbincang, hingga makan malam bersama. Septa juga sempat bertemu dengan beberapa teman dan sahabatnya yang ada di sana. Puas berbincang dan berkumpul dengan keluarganya, Septa pun kembali ke hotel tempat menginap bersama tim. “Setibanya di Palembang aku langsung bertemu dengan keluarga. Bahkan, dari bandara aku dijemput oleh keponakanku,” kata Septa. Menariknya, saat berbincang-bincang, Septa menceritakan keluarganya siap hadir dalam pertarungan melawan Sriwijaya FC. Bahkan memberikan dukungannya. Menurut Septa, hal tersebut sedikit banyaknya menjadi suntikan motivasi tersendiri baginya. Dan Septa pun sudah tidak sabar ingin memperlihatkan performa terbaiknya di hadapan keluarganya tersebut. “Pastilah aku ingin menampilkan yang terbaik apabila dipercaya oleh pelatih. Apalagi, keluarga siap memberikan dukungan dan ingin menyaksikan langsung,” katanya. (ran)
Keluarga Jadi Suporter PERTEMUAN Barito menghadapi tuan rumah Sriwijaya FC di Stadion Jaka Baring, Jumat (11/1), menjadi sangat istimewa buat pelatih Barito, Salahudin. Pasalnya, seluruh keluarga besarnya yang ada di Palembang turut mendukung penampilan Barito menghadapi tim juara ISL 2011-2012 tersebut. Salahudin mengatakan, sejak kedatangannya di Palembang menginap di Hotel Aria Dura Jalan Katenara Palembang, sanak keluarga yang ada di Palembang membesuknya di hotel tersebut. Mereka termasuk saudara, anak dari kakak ibu, juga teman sekolah, datang dari Salahudin daerah mereka masing-masing seperti Jalan Bukit Tinggi, Bukit Besar, jalan Kilo Meter Lima, Desa Paju, Karang Semut, Kerta Pati. “Jumlahnya kurang lebih seratus orang. Itu sudah termasuk saudara saya Dewi, Erwin, Deha, Upis,” kata Salahudin yang dihubungi via ponselnya, Selasa (8/1). Salahudin mengatakan, semua keluarga dan teman sekolahnya bernama Bagio, yang datang membesuknya di hotel tersebut menyakinkan Salahudin akan datang ke Stadion Jaka Baring dan turut mendukung Barito. Dukungan tersebut, menurut dia, sebuah bentuk motivasinya untuk membawa timnya meraih poin penuh pada pertandingan Barito melawan Sriwijaya FC, yang merupakan tempat kelahirannya. “Selama di Palembang kita tidak mengalami kesulitan mencari tempat latihan. Pagi tadi baru kita latihan di Stadion Bumi Sriwijaya Palembang,” kata Salahudin. Terpisah, Erwin mengatakan, dia turut mendukung Barito karena Barito dilatih saudaranya, Salahudin. “Barito dilatih saudara saya Salahudin, untuk apa saya mendukung tim lain, kendati itu tim daerah saya,” kata Erwin, kakak kandung Salahudin, seraya berharap Barito bisa meraih poin penuh melawan Sriwijaya FC. (buy)
PEMAIN belakang Barito Putera, Supriyadi kini punya misi khusus dalam laga melawan Sriwijaya FC, Jumat (11/1) mendatang. Dia akan mewaspadai sekaligus mematikan pergerakan striker Sultan Samma. Supriyadi mengaku mengetahui betul karakter bermain Sutan Samma. Soalnya, pada musim lalu, mereka samasama tercatat dalam skuad Persiba Balikpapan. Selama satu musim menjadi rekan setim, sedikit banyaknya membuat Supriyadi mengetahui keunggulan sekaligus kelemahan calon rivalnya tersebut. Berbekal pengetahuannya itulah, bek kiri Barito ini berharap dapat mengantisipasi pertahanan Barito jika mereka bertemua hea to head dengan Sutan Samma di Gelora Sriwijaya, Jaka Baring, Palembang. “Sultan Samma penetrasinya sangat berbahaya, dia juga larinya cukup kencang,” ujar Supriyadi, ketika dihubungi via ponsel, kemarin. Bukan hanya handal dalam melakukan penetrasi, menurut Supriyadi, mantan rekannya itu juga memiliki skill individu yang mumpuni. Bahkan, Sutan Samma juga handal melakukan tendangan baik dengan kaki kiri maupun kaki kanan. Oleh karena itu, Supriyadi mengaku sudah menyiapkan strategi jitu, apabila diplot untuk menjaga pergerakan Sultan Samma. Menurut dia, Sultan Samma tidak akan bisa berbuat banyak apabila dilakukan pressing, atau tidak diberi banyak ruang gerak. “Dia agak lemah kalau sudah kita pressing. Dan penetrasinya pun menjadi berkurang,” katanya. Selain Sultan Samma, pada dasarnya menurut Supriyadi, semua penyerang dari Sriwijaya FC berbahaya. Untuk itulah, dia berharap para pemain Barito bermain disiplin menjaga pertahannnya. “Sultan Samma berbahaya kalau di di daerah pertahanan, tapi yang lainnya juga berbahaya. Makanya kedisiplinan melakukan penjagaan benar-benar diperlukan,” pungkasnya. (ran)
Plus Minus Sutan Samma z z z z
Penetrasinya berbahaya Larinya kencang Tendangan kaki kiri dan kanan sama baiknya Akan kesulitan jika dipressing
RABU
9 JANUARI 2013
Bravo Barito BU AT bang SaLaHuDiN tolong d asah lg BUA ketajaman pemain depan djibril-yongki, biar lebih tenang lg klo sdh d dlm kotak 12 pas jgn terburu-buru 1 966293 75 085 51 0857
Yongki Tumpul BU AT Bang Salahudin, klo bisa yongki d BUA maenkan sbgai striker pengganti aja Bang, msalahnya yonki tumpul sekali jd striker. Bravo BARITO PUTERA..by yhuni bartman d klA 089632682184
Pertahankan Djibril BU AT coach Salahudin, pertahankan djibril BUA coulibaly. Tipikal permainanya sama dngn legenda barito Bako Sadisso. Forsa barito from sam ha delpiero. 081939201380
Djibril Striker Tajam SALAHUDIN nih dasar kada salah memilih striker. Djibril striker tajam, behh mantapp 08991193328
Jangan Tampilkan Individu KERJA SAMA LINI DEPAN ANTARA STRIKER YONGKI ARIBOWO DAN DJIBRIL COULIBALY HARUS KOMPAK, JANGAN INDIVIDU YANG DITAMPILKAN. SIAPA YANG SIAP ATAU MEUNTUNGKAN UTK MENCETAK KE GAWANG LWN, ITU YANG DIBERI BOLA. JANGAN ASAL TEMBAK KE GAWANG LWN. 082 1 5 4 41 8 0 6 5 21
Stadion Keramat PA gubernur..harap rehab stadion 17 mei,jngn janji doank..harap seceptx..karena stadion 17 mei adalah stadion keramat barito.. Abang kady terlena bjm pekauman +62852 4869808 4 +628524869808
Pantang Mundur AYO barito putera, kibarkan bendera mu. Bikin kalimantan selatanbangga padamu. Semangat pantang mundur, kami selalu mendukung mu satu hati, satu cinta tak ada kata mundur barito sejati. 0896992 462 13 08969924 21
“Dia agak lemah kalau sudah kita pressing. Dan penetrasinya pun menjadi berkurang” SUPRIYADI
Mencintai Barito AYO barito, kami warga kalsel mencintai tim barito putra, seperti kami mencintai Indonesia, pantang menyerah. Doa wrga kal-sel slalu ada buat barito 085 7506 41 0 7 2 0857506 Bagi Anda pencinta barito putera, kirimkan saran untuk kemajuan tim kesayangan kita melalui SMS kke e 08565 120856512879 44 SMS yyang ang belum ttermuat, ermuat, dita7944 mpilkan pada edisi berikutnya.
Jadwal Laga Rabu (9/1)
Tetap Diduetkan dengan Yongki
BPOST GROUP/AYA SUGIANTO
DJIBRIL Coulibaly (22) memperhatikan rekannya Yongki Aribowo duel saat uji coba lawan Dharma Lautan Utama di Lapngan Rindam VI.
PADA laga tandang kedua Barito Putera Banjarmasin ke Palembang, menghadapi tuan rumah Sriwijaya FC, Jumat (11/ 1), pelatih Salahudin kembali mempercayakan duet striker Yongki Aribowo dan Djibril Coulibaly. Salahudin mengatakan, kendati tergolong laga berat, Laskar Antasari tetap mengusung misi yakni merebut poin penuh menghadapi juara ISL 2011-2012 tersebut. “Kita datang ke Palembang bukan untuk kalah. Tetapi untuk merebut poin penuh,” kata Salahudin, yang dihubungi via pon-
sel, Selasa (8/1). Salahudin mengatakan, Sriwjaya FC tim memiliki semangat apalagi bermain di hadapan pendukung mereka. “Untuk melawan mereka kita harus memiliki semangat lebih dari mereka,” kata dia. Untuk mewujudkan poin penuh tersebut, kata Salahudin, Barito tetap mempercayakan duet Yongki Aribowo dan Djibril, sebagai pendobrak pertahanan tim berjuluk Laskar Wong Kito itu. “Formasi 4-4-2 yang kita mainkan kemarin bagus. Tetapi, ada beberapa bagian yang perlu dievaluasi dan diperbaiki sebelum meng-
hadapi Sriwijaya FC,” kata pelatih berdarah Palembang ini. Salahudin mengatakan, Yongki Aribowo merupakan striker pekerja, punya kecepatan dan tendangan keras. Sedangkan Djibril selain pekerja, dia juga tenang ketika mengusai bola dan pandai mencari posisi kosong. “Ketika Barito bermain dengan Pelita Bandung Raya, Yongki mainnya bagus. Tetapi pergerakannya selalu mendapat dua sampai tiga pengawalan dari pemain Pelita Bandung, sehingga dia sulit berkembang. Pemain Pelita tahu dengan krakter permainan Yongki Aribowo,” paparnya. Disinggung striker Barito lainnya, seperti Nehemia Bill Solossa, Salahudin mengatakan, akan diturunkan stelah melihat kondisi antara Djibril dan Yongki. “Kita tahu kualitas dan fisik Neme.” kata Salahudin, yang yakin timnya dapat meraih angka penuh dengan memasang duet YongkiDjibril. Sekadar mengingatkan Djibril mampu menjadi penyelamat Barito dari kekalahan saat melawan Pelita Bandung Raya. Pemain berdarah Afrika asal Mali itu, mencetak gol pada menit 72, saat Barito tertinggal 0-1. (buy)
Arema vs Persidafon (Live on TV One pukul 16.30 Wita) Hasil Laga Selasa (8/1) Gresik United 1 - 0 Persiram Klasemen Sementara 1. Mitra Kukar 2. Gresik United 3. Barito Putera 4. Pelita BR 5. Persiba 6. Sriwijaya FC 7. Persisam 8. Persija 9. PSPS Pekanbaru 10.Persiram 11.Arema 12.Persela 13.Persepam MU 14.Persib 15.Persidafon 16.Persipura 17.Persita 18.Persiwa
1 1 1 1 1 1 1 1 1 1
1 1 0 0 0 0 0 0 0 0
0 0 1 1 1 1 1 1 0 0
0 0 0 0 0 0 0 0 1 1
1-0 1-0 1-1 1-1 1-1 1-1 1-1 1-1 0-1 0-1
3 3 1 1 1 1 1 1 0 0
Top Skorer 1 Gol Djibril Coulibaly (Barito) Dane Milovanovic (Pelita BR) Mahmoud El Ali (Persiba) Fandy Mochtar (Sriwijaya FC) Lancine Kone (Persisam) Pedro Javier (Persija) Jajang Mulyana (Mitra Kukar) Aldo Baretto (Gresik United)
0901/M4
Banjar
RABU
Soccer Land
9 JANUARI 2013
5
Metro Banjar
JANJI EKS BONTANG FC BANJARMASIN POST GROUP/FRANS RUMBON
KONTROL BOLA - Pemain Pionex A (kanan) saat melakukan serangan pada Turnamen Danyonif 623 Cup, Selasa (8/1).
Menang Meski Andalkan Pelapis ■ Turnamen Danyonif 623 Cup TIM Pionex A memastikan diri melaju ke babak berikutnya dalam turnamen Danyonif 623 Cup 2012-2013. Dalam babak penyisihan yang dilaksanakan di lapangan Yonif 623, Sungai Ulin, Banjarbaru, Selasa (8/1) sore, Pionex A menaklukkan Putra Barat B dengan skor 1-0. Jadwal Laga Rabu (9/1) Gol penentu kemenangan untuk Pionex A pada laga HW Balagian vs Galaag Hutama B vs Pioner tersebut berhasil disumbangkan oleh strikernya, Atui pada pertengahan babak pertama. Atui berhasil membobol gawang Putra Barat B, setelah memaksimalkan umpan panjang dari rekannya. Dengan satu dua sentuhan, bola langsung saja dilesakkannya dan berbuah gol. “Lumayan baik untuk hari ini (kemarin, Red), meskipun sebenarnya masih ada beberapa kekurangan dalam tim,” ujar Manajer Pionex A, Murjani, usai laga. Menurut Murjani, performa timnya saat itu tidak maksimal karena penyelesaian akhir masih kurang. Selain itu, di lini tengah tim, permainannya belum optimal karena yang diturunkan merupakan pemain lapis kedua. Meski demikian, Murjani optimistis timnya bisa melaju dengan target menembus babak delapan besar. “Tahun lalu kita hanya melaju sampai babak 16 besar, segala kekurangan tim akan terus kita benahi. Dan kita optimistis untuk turnamen kali ini bisa melaju ke delapan besar,” terangnya. Sementara itu, Danyonif 623/BWU Mayor Inf Budhi Utomo yang turut menyaksikan jalannya laga kemarin sore mengatakan, antusias peserta untuk turnamen ini benar-benar membludak dibanding tahun sebelumnya. “Masyarakat merespon positif turnamen yang sudah kelima kalinya ini kita gelar. Tahun lalu hanya sekitar 200 tim, namun sekarang sudah berjumlah 218 tim. Dan itupun sebenarnya masih banyak yang ingin mendaftar, tapi kita batasi,” katanya. Budhi menambahkan, tujuan dilaksanakannya turnamen ini untuk menyambut hari ulang tahun (HUT) Batalyon, sekaligus ingin memunculkan bibit-bibit pemain baru. “Harapannya tentunya melalui turnamen ini, kita bisa mendapatkan pemain-pemain lokal yang berkualitas. Yang bahkan bisa berlaga di tingkat nasional,” pungkasnya. (ran)
Tak Menyangka
Bisa Ngegol ATUI menjadi pahlawan bagi Pionex A dalam laga menghadapi Putra Barat B pada babak penyisihan Turnamen Danyonif 623 Cup 2012-2013, Selasa (8/1). Dalam laga yang digelar di lapangan Yonif 623, Sungai Ulin, Banjarbaru itu, Atui menjadi pencetak gol satu-satunya bagi tim yang dibelanya. Berkat gol semata wayang yang dicetak Atui di pertengahan babak pertama itu, Pionex A berhasil menang dan lolos ke babak selanjutnya. Saat bermain, AAtui tui sendiri menunjukkan performa yang cukup maksimal. Banyak peluang yang berhasil diciptakannya bagi Pionex A. Dan gol yang diciptakannya sendiri dalam laga saat itu, setelah berhasil memaksimalkan umpan panjang dari rekannya. Setelah satu hingga dua kali sentuhan, si kulit bundar langsung saja dilesakkannya ke gawang Putra Barat B dan langsung gol. “Tidak menyangka juga bisa mencetak gol, padahal aku jarang latihan. Ya senang aja bisa mencetak gol tunggal hari ini (kemarin, Red). Mungkin kebetulan umpannya bagus,” ujar Atui usai pertandingan. (ran)
Imam Nursae
IMAM Nursae merupakan salah satu pemain anyar Martapura FC. Pemain yang akrab disapa Imam itu direkrut tim berjuluk Laskar Sulthan Adam setelah pelaksanaan Pekan Olahraga Nasional (PON) XVIII Riau 2012. Maklum, pemain yang berposisi di striker ini tercatat sebagai skuad tim sepak bola Kalsel proyeksi PON XVIII Riau 2012 dan menjadi penggawa PS Kabupaten Tapin. Sebagai pemain anyar di skuad asuhan Abunawas dan Junaidi, Imam janji tak akan tampil mengecewakan, terutama menghadapi babak 18 besar Divisi II Badan Liga Amatir Indonesia (BLAI). Striker asli Cirebon, Jawa Barat berusia 20 tahun ini, berhasrat besar ingin memberikan yang terbaik bagi tim kebanggaan warga Martapura tersebut. Fokus berlatih bersama tim kemudian ditopang dengan jam terbang yang lumayan tinggi, Imam yakin bisa mencapai target meloloskan Martapura FC ke Divisi I BLAI. “Saya tentunya siap memberikan yang terbaik untuk tim. Dan ikut berperan meloloskan tim hingga Divisi I,” ujar Imam, Selasa (8/1). Imam tercatat bergabung dengan Martapura FC baru beberapa bulan, tepatnya usai PON XVIII. Dan dia merupakan salah satu pemain dari tim PON Kalsel. Pemain yang memiliki tinggi badan 166 sentimeter dan berbobot 58 kilogram ini sebelumnya sudah berpengalaman berlaga di Divisi I, saat memperkuat PS Kabupaten Tapin. Bahkan dia juga pernah memperkuat Bontang FC U-21. Ketika dijumpai Metro di sela-sela latihan bersama tim di lapangan Puma Banjarbaru, Selasa (8/1) pagi, Imam mengaku tertarik bergabung dengan tim berjuluk Laskar Sulthan Adam ini karena begitu bersemangat ingin melaju ke Divisi I. Selain itu, menurutnya, setelah beberapa bulan bergabung, dirinya sudah mulai merasa cocok. Apalagi suasananya terbilang nyaman untuknya. “Selain suasananya
BANJARMASIN POST GROUP/FRANS RUMBON
Mulai Digenjot Pagi dan Sore DUO Pelatih Martapura FC, Abunawas dan Junaidi rupanya benar-benar serius mempersiapkan timnya menghadapi babak 18 besar Divisi II Badan Liga Amatir Indonesia (BLAI) yang dijadwalkan digelar 19 Januari 2013 ini. Tidak menunggu waktu lama, sejak Selasa (8/1), wacana menambah jadwal latihan langsung saja digeber. Jika biasanya setiap Selasa Muhammad Elyani dan kawan-kawan diliburkan, kemarin justru digembleng latihan. Bahkan dua kali, pagi dan sore. Pagi kemarin, latihan dilakukan di lapangan Puma Banjarbaru. Dan aktivitas latihan pun tidak jauh berbeda dengan biasanya. Meskipun di bawah sengatan matahari, namun para pemain Martapura FC mengikuti dengan baik setiap arahan dari Abunawas tersebut. Salah seorang pemain, Heri mengaku digembleng latihan setiap hari, baik pagi maupun sore seperti itu memang tidak bisa dipungkiri cukup melelahkan. Namun, demi ingin mencapai target lolos Divisi I BLAI, latihan tersebut akan diikutinya dengan baik. “Biasanya kita cuma latihan
”
Selain suasananya nyaman, aku juga ingin menambah pengalaman
”
IMAM NURSAE Pemain Martapura FC
nyaman, aku juga ingin menambah pengalaman,” katanya. Ditanya mengenai kesiapannya menghadapi babak 18 besar Divisi II Badan Liga Amatir Indonesia (BLAI) yang akan dihelat 19 Januari nanti, Imam mengaku terus saja mempersiapkan diri. Tekun dan fokus berlatih, serta mengikuti setiap arahan maupun instruksi pelatih dengan baik terus dilakukannya. Dia berharap, pengalamannya bisa memberi kontribusi bagi tim. (ran)
Pengalaman Imam ● Bontang FC U-21 ● PS Kabupaten Tapin ● Tim PON Kalsel
Hanya Pandangi
Teman Latihan SELASA (8/1) pagi, tim Martapura FC seperti biasanya menggelar menu latihan berupa games. Namun, di saat Muhammad Elyani bersama yang lainnya melakukan latihan, Agus Setia Wibowo hanya duduk di pinggir lapangan. Rupanya pemain yang akrab disapa Bowo ini, tidak bisa ikut latihan karena beberapa sebelumnya, dia mengalami masalah dengan lutut kirinya. Pemain yang berposisi sebagai gelandang serang ini cedera karena sesaat sebelumnya secara tidak sengaja berbenturan dengan pemain Martapura FC lainnya. Akibat berbenturan dengan sesama rekannya itu, lutut kiri Bowo terlihat membengkak. Apabila ditekukkan, lututnya tersebut lumayan sakit. Oleh karenanya, saat teman-temannya melakukan latihan games, Bowo hanya bisa memperhatikan saja. Sambil memperhatikan rekan-rekannya melakukan games, Bowo meluluri lututnya yang sakit menggunakan es batu. “Lututku bengkak, karena berbenturan barusan. Makanya aku tidak bisa ikut games,” ujar Bowo sambil memperlihatkan lututnya yang membengkak. Meskipun demikian, Bowo yakin masalah dengan lutut kirinya tersebut bisa cepat selesai. Agar dirinya bisa kembali konsentrasi berlatih. “Mudah-mudahan beberapa hari bisa sembuh, agar aku bisa fokus melakukan latihan,” katanya. (ran)
BANJARMASIN POST GROUP/FRANS RUMBON
BERDOA - Tim Martapura FC berdoa sebelum latihan di lapangan Puma, Banjarbaru, Selasa (8/1)
tiga kali dalam satu minggu. Dan sekarang latihan setiap hari, tentulah lebih melelahkan. Tapi tidak masalah, karena ini demi target membawa tim lolos ke Divisi I,” katanya. Sebelumnya, Pelatih Martapura FC, Junaidi mengatakan, latihan sengaja digeber setiap hari mengingat semakin dekatnya kick-off
babak 18 besar Divisi II BLAI. “Latihan kita gelar untuk lebih memantapkan persiapan, dan harapannya tentunya permainan menjadi lebih padu lagi agar target kita lolos ke Divisi I bisa tercapai,” jelas Junaidi. (ran)
Agus Setia Wibowo
DOK BPOST GROUP
Makin Semangat Ditonton Murid SD TONTONAN MURID SD Sejumlah murid SD asyik menonton latihan Martapura FC di lapangan Puma, Banjarbaru, Selasa (8/1).
BANJARMASIN POST GROUP/FRANS RUMBON
TIDAK berbeda dari hari biasa, Selasa (8/1) pagi, tim Martapura FC melakukan latihannya bertempat di lapangan Puma Banjarbaru. Namun, suasana latihan pagi itu berbeda dari sebelumnya. Pasalnya saat melakukan latihan, Muhammad Elyani dan kawan-kawan ditonton sekelompok anak sekolah dasar (SD). Kebetulan, tepat di samping lapangan Puma Banjarbaru ini, terdapat sebuah sekolah yakni SDN Loktabat 2. Dan, di depan sekolah, ada beberapa pedagang yang menjajakan jajanan untuk murid di sana. Saat jam istirahat tiba, banyak siswa di sekolah ini jajan di depan sekolahnya.
Sambil menikmati jajanan yang dibelinya, mereka pun beramai-ramai menyaksikan tim asuhan Abunawas dan Junaidi melakukan latihan. Sambil menyaksikan jalannya latihan, para murid ini sambil berbincang seolah-olah mengerti banyak mengenai dunia sepak bola. “Nah itu ada yang kesakitan karena bertabrakan, tapi seperti itulah bermain sepak bola,” celetuk salah seorang di antaranya ketika melihat pemain Martapura FC saling bertabrakan saat merebut bola. Meskipun disaksikan beberapa murid SD dan sejumlah pedagang, serta warga sekitar, namun tim berjuluk Laskar
Sulthan Adam seakan tidak merasa terganggu. Mereka malah begitu bersemangat melakukan latihan, menjalankan semua instruksi maupun arahan dari pelatih dengan baik. Salah seorang pemain dari Laskar Sulthan Adam ini, Fauzan mengaku tidak merasa terganggu, dan justru lebih bersemangat latihan timnya disaksikan oleh orang lain. Dia juga mengaku tidak merasa grogi melakukan latihan, karena dirinya memang sudah terbiasa dengan suasana seperti itu. “Rumah saya berada tidak jauh dari sini, dan sudah biasa saja saat latihan sambil disaksikan oleh murid SD serta tetanggaku,” katanya. (ran)
6
Public Services
Metro Banjar
RABU
Menggunakan
9 JANUARI 2013
TELEPON PENTING
Sipon
Banjarmasin PLN Kalselteng
4772520 4772633
PDAM Bandarmasih sudah mencanang pada 2013 menyediakan layanan air minum 100 persen bagi warga Kota Banjarmasin. Berbagai terobosan dilakukan agar bisa mencapai 100 persen, dengan bantuan pengolahan air cepat, dipasangi sipon dan bantuan air menggunakan klotok ke tempat-tempat di daerah pinggiran. “Ini salah satu program kami untuk menyediakan layanan air minum 100 persen bagi warga Kota Banjarmasin,” kata Siti Nursiah. Dijelaskan dia, daerah yang mendapat bantuan tersebut merupakan daerah pinggiran tak terjangkau jaringan PDAM seperti di Pulau Bromo dan Mantuil Ujung, Seberang Sungai Lulut (Sungai Bakung) dan Pinggiran Sungai Jingah dan lain-lainnya. “Warga yang tinggal di daerah pulau dan tidak bisa dilewat dengan darat dipasangi Sipon yakni jaringan pipa di bawah sungai pakai pemberat. Jaringan pipanya lebih kecil yaitu 100-150 milimeter,” tandasnya. Menurut Nursiah, hingga saat ini cakupan pelayanan terhadap masyarakat sudah mencapai 98,82 persen dan belum terjangkau jaringan PDAM hanya 11,18 persen saja. Dijelaskan Nursiah ada beberapa program yang dicanangkan PDAM ini pasti memerlukan dana besar, sehingga salah satu cara agar bisa memenuhi cakupan pelayanan 100 persen penyesuaian tarif PDAM. “Yang menikmati air PDAM nantinya tidak hanya warga perkotaan juga di daerah pinggiran,” tegasnya. (ful)
4772261 4772564 PLN Cabang Banjarmasin
3359050
PDAM Bandarmasih Banjarmasin 3253617 PDAM Intan Banjar
4772061 4782004
PDAM Barito Kuala
4799013
Dinas Kependudukan dan Pencatatan Sipil Kota Banjarmasin
4367171 3360010
Kabupaten Banjar
6292009
Dinas Kesehatan Kalsel
3355661 4364646
Dinas Kesehatan Banjarmasin
304863 365177 304803
Dinas Kesehatan Banjarbaru 781588
ISTIMEWA
DIREKTUR Umum dan Pemasaran PDAM Bandarmasih, Rahmatullah memberikan menyerahkan bantuan berupa drum dan peralatan lainnya ke warga Mantuil buat mengolah air secara cepat.
781588 721203
Dinas Kesehatan Banjar
HANYA PERLU
722387 Dinas Pendidikan Kalsel 363885 363885 53913
LIMA MENIT
Banjar Posko BPBD
4721113
BPK Melati (Martapura)
087815950460 6109070
Kawasan Tak Tersentuh Jaringan PDAM (daerah pinggiran) ● Pulau Beromo ● Mantuil Ujung ● Seberang Sungai Lulut ● Pinggiran Sungai Jingah
Cara Mengatasinya ● Pengolahan Air Cepat ● Sipon ● Mengirim air menggunakan klotok
Pengolahan Air Cepat ● Jumlah penerima 47 KK ● Drum daya tampung 200 liter ● Alat penguras ● Kapur floor ● Pengolahan hanya lima menit ● Jalan Perigi Kecil RT 13/RT 19 Kelurahan Mantuil dan di
Jalan Mess PT Gunung Meranti RT 13/RT 20 Kelurahan Mantuil Kecamatan Banjarmasin Selatan
Masyarakat Memanfaatkan Air PDAM ● 98,82 persen
Sumber: PDAM Bandarmasih
■ Pengolahan Air Bersih Daerah Pinggiran
BPK Buser Induk
7714690
BPK Kompas
6216684
ARMANSYAH, warga Jalan Perigi Kecil RT 13/RT 19 Kelurahan Mantuil dan Halimah yang tinggal di Jalan Mess PT Gunung Meranti RT 13/RT 20 Kelurahan Mantuil Kecamatan Banjarmasin Selatan serta 45 warga lainnya yang selama ini kesulitan mendapat air bersih sangat gembira. Sejak Kamis lalu di tempatnya telah menerima bantuan sistem pelayanan masyarakat (Simpasimas) dalam pengolahan air baku sendiri dari Pemko Banjarmasin melalui PDAM Bandarmasih. “Selama ini kami menggunakan air sungai buat keperluan rumah tangga seperti mencuci pakaian dan mandi. Bila memasak air, terpaksa membeli air,” kata Halimah. Adanya bantuan ini, membuat dirinya bersama warga lainnya tak perlu lagi membeli air. “Kami juga sudah diajari bagaimana mengolah air bersih secara cepat,” tandasnya. Menurut Humas PDAM Bandarmasih, Siti Nursiah, sejak Kamis (3/1) Pemko Banjarmasin melalui Direktur Umum dan Pemasaran, Rahmatullah PDAM Bandarmasih membagikan fasilitas berupa peralatan pengolahan air
Banjarbaru
secara cepat berupa drum, alat penguras, kapur floor kepada 47 warga di Jalan Perigi Kecil RT 13/RT 19 Kelurahan Mantuil dan di Jalan Mess PT Gunung Meranti RT 13/RT 20 Kelurahan Mantuil Kecamatan Banjarmasin Selatan. “Bantuan peralatan ini berasal dari anggaran dana pemerintah pusat melalui Kementerian Pekerjaan Umum (PU) dan pengolah cepatnya mendapat bimbingan Teknis dari PDAM Bandarmasih,” katanya. Sebelum diberikan peralatan, ke47 warga tersebut dibina bagaimana mengolah air cepat agar nantinya bisa mengolah sendiri air bersih. “Pemberi bantuan ini merupakan pertama kali dan nantinya daerah pinggiran yang belum mendapat dilalui jaringan pipa juga akan masuk program simpasimas,” katanya. Menurut dia, sebelum mendapat bantuan, dilakukan survei terhadap daerah tersebut apakah belum tersentuh perpipaan air minum atau ridak. Selanjutnya, dilihat lagi kualitas air baku apakah layak atau dikonsumsik untuk menjadi air minum.
Ditambahkan dia, banyak masyarakat yang ingin mendapatkan bantuan simpasimas. “Agar adil dilakukan pengundian hingga akhirnya ada 47 kepala keluarga yang mendapat bantuan,” tegasnya. Penyerahan bantuan tersebut dilakukan Direktur Umum dan Pemasarana, Rahmatullah dan ini sebagai wujud dan kepedulian Pemko Banjarmasin terhadap masyarakat yang berada di pinggiran, tapi belum mendapat jaringan pipa. “Supaya masyarakat daerah pinggiran juga bisa menikmati air bersih,” tandasnya. Dia menambahkan PDAM akan tetap melakukan pengawasan terhadap masyarakat yang mendapat bantuan itu apakah air bakunya layak atau tidak dikonsumsi. Terpisah, Ketua Forum Pelanggan PDAM, Sunardi menambahkan, daerah yang akan mendapat air cepat itu akan mendapat bantuan drum pengolahan 200 liter, alat pengolah dan dikasih PAC. “Air sungai yang diolah nanti dalam waktu lima menit nantinya akan bisa dipergunakan untuk kebutuhan air minum,” tandasnya. (ful)
Nomor pengirim sms dicantumkan secara utuh demi akuntabilitas dan transparansi.
HALO BANJARMASIN
HALO BATOLA
HALO PLN
Seragamkan
Pasang Listrik Rp 2,5 Juta
Sopir Taksi
KEPADA pihak PLN atau dinas terkait. Biaya pemasangan listrik di CempakaBanjarbaru Rp 2.500.000 itu resmi atau tidak? Kalau tidak resmi mohon ditindak tegas oknum PLN yang meminta harga itu, karena merugikan konsumen. 085654400029
YTH kepala Dinas Perhubungan Kalsel. Kami sebagai pengguna jasa taksi/transportasi AKDP/AKAP mohon agar para pengemudinya memakai baju seragam dan sepatu kerja untuk menghindari adanya sopir tembak. 081251282533
Ganti Kipas Angin KEPADA Badan Pengelola Masjid Raya Sabilal Muhtadin. Mohon kipas anginnya diganti dengan yang besar sehingga jemaahnya merasa nyaman. 085390524369 DOK BPOST GROUP
TANGGAPAN: TERIMAkasih atas saran dan masukan yang disampaikan. Perlu kami sampaikan bahwa fasilitas penyejuk ruangan sudah tersedia, antara lain di mihrab (bagian depan/paimaman) ada AC, di tiap tiang ada kipas angin (mungkin menurut Anda kecil), kemudian di bagian tengah ada kipas angin yang mengeluarkan air (embun). Demikian penjelasannya dan terima kasih atas perhatiannya.
Perbaiki Jalan Alalak Berangas
H Muhammad Amin SHI Wakil Sekretaris Badan Pengelola Masjid Raya Sabilal Muhtadin (BP-MRSM) Banjarmasin
UNTUK camat Alalak Berangas. Mohon diperbaiki jalan desa kami satu-satunya yang kondisinya rusak karena dilalui truk angkutan berat. Sering terjadi kecelakaan. 085349380315
TANGGAPAN: KANTORpelayanan PLN melayani proses pasang barulistrikdenganhanyamengenakanBiayaPenyambungan dengan rincian besaran sebagai berikut : Daya450VA = Rp 337.500 Daya900VA = Rp 675.000 Daya1300VA = Rp 975.000 Daya2200VA = Rp 1.650.000 (Harga belum termasuk materai) Sejak Januari 2011, pelanggan tidak dikenakan lagi Uang Jaminan Langganan (UJL). Tanggung jawab PLN adalah pemasangan listrik sampai dengan Alat Pembatas dan Pengukur (APP) atau kwh meter. Untuk instalasi listrik di rumah adalah menjadi tanggung jawab pelanggan. Untuk itu bisa menghubungi instalatir listrik setempat yang mempunyai asosiasi tersendiri dan tidak berkaitan denganPLN(prosesmaupunbiayanya).Untukkenyamanan pelanggan, kami persilahkan untuk datang langsung ke Kantor pelayanan PLN dalam mengurus proses pasang baru listrik. Humas PT PLN Wilayah Kalselteng
Polres Banjarbaru
2772266
RSUD Banjarbaru
4772380
Polsek Banjarbaru Kota
4772533
Polsek Banjarbaru Timur
7571543
Polsek Banjarbaru Barat
4705210
Koramil Banjarbaru
4772437
RS Syamsudin Noor
4705118
Penerbit SIUPP Direktur Utama Pemimpin Umum
: PT Cahaya Media Aditama : No.1646/SK/Menpen/SIUPP/1999 Tanggal 10 September 1999 : Herman Darmo : H Pangeran Rusdi Effendi AR
Banjarmasin Post Group Pemimpin Redaksi: Yusran Pare Wakil: Harry Prihanto Redaktur Pelaksana: Dwie Sudarlan Manajer Peliputan: Elpianur Achmad Asisten Manajer Peliputan: R Hari Tri Widodo Manajer Produksi: M Taufik Redaktur Eksekutif: Muhammad Yamani (Banjarmasin Post),
Mulyadi Danu Saputra (Metro Banjar), Irhamsyah Safari (Serambi Ummah), Ribut Rahardjo (Online/Radio) Manajer Redaksi: Irhamsyah Safari Wakil: Agus Rumpoko Redaktur: M Royan Naimi, Sigit Rahmawan A, Umi Sriwahyuni, Syamsuddin, Alpri Widianjono, Kamardi, Mahmud M Siregar, Aya Sugianto, Sofyar Redhani, Siti Hamsiah Asisten: Eka Dinayanti, Murhan, Anjar Wulandari, Ernawati, Idda Royani. Staf Redaksi: Sudarti (Reporter Senior), Hanani, Burhani Yunus, AM Ramadhani, Halmien Thaha, Syaiful Anwar, Mohammad Choiruman, Anita Kusuma Wardhani, Syaiful Akhyar, Khairil Rahim, Ibrahim Ashabirin, Eko Sutriyanto, Sutransyah, Faturahman, Irfani Rahman, Jumadi, Edi Nugroho, Budi Arif RH, Doni Usman, Mustain Khaitami (Kabiro), Hari Widodo, Ratino Taufik, M Risman Noor, Salmah, George Edward Pah, Rahmawandi, M Hasby Suhaily, Helriansyah, Didik Triomarsidi (Kabiro), Nia Kurniawan, Mukhtar Wahid, Rendy Nicko Ramandha, Restudia, Yayu Fathilal, Frans, Nurholis Huda. Fotografer: Kaspul Anwar, Donny Sophandi Tim Pracetak: Syuhada Rakhmani (Kepala), M Syahyuni, Aminuddin Yunus, Syaiful Bahri, Edi Susanto, Sri Martini, Kiki Amelia, Rahmadi, Ibnu Zulkarnain, Achmad Sabirin, Rahmadhani, Ahmad Radian, M Trino Rizkiannoor. Biro Jakarta: Febby Mahendra Putra (Kepala), Domuara Ambarita, Murdjani, Antonius Bramantoro, Budi Prasetyo, Fikar W Eda, FX Ismanto, Johnson Simandjuntak, Rahmat Hidayat, Yulis Sulistyawan, Choirul Arifin, Hendra Gunawan, Sugiyarto Pemimpin Perusahaan: A Wahyu Indriyanta General Manager Percetakan: A Wahyu Indriyanta Asisten General Manajer Percetakan : Suharyanto Wakil PP (Bidang Humas-Promosi): M Fachmy Noor Asisten Manajer Iklan : Helda Annatasia (08115803012) Manajer Sirkulasi: Fahmi Setiadi - Riadi (08115000117) Alamat: Gedung HJ Djok Mentaya Jl AS Musyaffa No 16
Banjarmasin 70111, Telp (0511) 3354370, Fax (0511) 4366123, 3353266, 3366303 Bagian Redaksi: Ext. 402, 405 Bagian Iklan: Ext. 113, 114 Bagian Sirkulasi: Ext. 116, 117 Pengaduan Langganan: 08115000117, (0511) 3352050 Biro Jakarta-Persda: Redaksi, Jl Pal Merah Selatan No 12 Lantai II Jakarta 10270, Telp (021) 5483008, 5480888 dan 5490666 Fax (021) 5495358 Perwakilan Surabaya: Jl Raya Jemursari 64 Surabaya, Telp (031) 8471096, 8483428, Fax (031) 8471163 Biro Banjarbaru: Jl Mister Cokrokusumo Kav 15-17 Widya Chandra Utama, Cempaka, Kota Banjarbaru Telp (0511) 4780355 Fax (0511) 4780356 Biro Palangka Raya: Jl Tjilik Riwut Km 2,5 Palangka Raya Telp (0536) 3242361 TARIF IKLAN: Display/Advertorial Hal 1: Hitam Putih (BW): Rp 22.500/mmk
Berwarna (FC): Rp 45.000/mmk Iklan Kuping: Berwarna (FC): Rp 50.000/mmk Display/Advertorial Hal Dalam: Hitam Putih (BW): Rp 11.250/mmk
Berwarna (FC): Rp 22.500/mmk Iklan Sosial/keluarga: Hitam Putih (BW): Rp 7.500/mmk
Berwarna (FC): Rp 15.000/mmk Iklan Baris: Hitam Putih (BW): Rp 7.500/baris
Berwarna (FC): Rp 10.000/baris Iklan Satu Kolom: Hitam Putih (BW): Rp 7.500/mmk
Berwarna (FC): Rp 15.000/mmk Catatan: Harga belum termasuk PPN 10% Harga Langganan: Rp 55.000/bulan Percetakan: PT Grafika Wangi Kalimantan Alamat: Lianganggang Km 21 Landasan Ulin Selatan Banjarbaru
Telp (0511) 4705900-01. Isi di luar tanggungjawab percetakan
WARTAWAN ”BANJARMASIN POST GROUP” SELALU DIBEKALI TANDA PENGENAL DAN TIDAK DIPERKENANKAN MENERIMA/ MEMINTA APA PUN DARI NARASUMBER
RABU
Metro Trend
9 JANUARI 2013
Teliti Sebelum Membeli
(VECTORIMAGES.ORG)
1. Sesuai Kebutuhan Saat memilih kacamata, yang harus dicocokan adalah fungsinya. Apakah mata Anda minus, silinder atau plus, periksakan dulu ke dokter mata. Sedang untuk fungsi lain, misalnya untuk melindungi mata dari sinar matahari, pilih kacamata yang lensanya berwarna gelap dan dilapisi dengan UV Protection Coat. Bagi yang suka berlama-lama di depan komputer, pilih kacamata yang mengandung anti radiasi komputer. 2. Sesuai Bentuk Wajah Bagi yang berwajah oval, hampir semua bentuk frame cocok. Yangberwajah bulat, hindari frame berbentuk bulat. Sebaiknya pilih yang elips. Sedangkan wajah berbentuk persegi, cocoknya memakai frame berbentuk oval. 3. Sesuaikan dengan warna Kulit 4. Sesuaikan dengan Postur Tubuh 5. Sesuai Tren 6. NyamanMemakai kacamata yang tidak sesuai, membuat Anda pusing, gerah di sekitar mata. 7. Kuat Anda tidak mungkin menyediakan budget tiap bulan buat beli kacamata. Jadi sekalian saja pilih yang kuat. (net)
7
Metro Banjar
KACAMATA BIKIN ANDA ISTIMEWA CARA paling sederhana yang dapat mengubah penampilan Anda adalah mengenakan kacamata. Jika Anda ingin tampil beda pada 2013 ini, coba saja menambahkan kacamata gaya berlensa bening. Saat ini kacamata sudah menjadi aksesori fashion yang memiliki tren tersendiri. Model, bentuk dan warna yang beragam bisa menjadi tambahan, pelengkap bahkan statement bagi penampilan pemakainya. Permasalahannya, seperti item fashion lainnya kalau cocok akan membuat penampilan terlihat istimewa. Akan tetapi bila salah memilih malah menjadi aneh. Berikut saran ahli dari MyOptique.com, dalam menemukan kacamata yang sedang tren dan paling cocok buat Anda.
warna terang di bibir. Gaya ini sangat bagus untuk orang-orang dengan fitur wajah yang kuat seperti tulang pipi lebar atau bibir dan mata besar.
zGaya Industrial Model ini memiliki gagang tebal yang merupakan pernyataan fashion yang kuat. Kacamata ini memberikan tampilan yang bold (berani) dan androginy pada pemakainya. Anda dapat memberikan sentuhan glamor dan feminin dengan memoleskan lipstik
Jangan Salah Pilih
zGaya “Preppy” Kacamata yang bergaya preppy memiliki frame kebesaran yang rapi menonjolkan fitur wajah halus si pemakai. Gaya ini alternatif yang lebih feminin dengan nuansa lebih lembut dibandingkan industrial. Bingkai kacamata model preppy tepat untuk Anda yang memiliki fitur wajah halus dan anggun. Frame berbentuk bulat adalah pilihan terbaik.
JIKA Anda pergi ke pantai, maka kacamata (sunglasses) jadi perangkat yang wajib dibawa. Akan tetapi, Anda pasti akan berpikir ulang jika harus membawa kacamata di bawah ini.
zGaya “Vintage”
1. D&G, US$ 386.609/Rp 3,4 miliar
Gaya ini terinspirasi pada era 50an. Juga dikenal sebagai kacamata kucing (masih ingat Lisa Loeb penyanyi 1990an dalam video klip Stay?). Model kacamata ini juga pernah digilai oleh Marilyn Monroe dan sangat cocok untuk siapa saja yang ingin menambahkan aksen glamor untuk gaya vintage pakaian mereka. Style cat-eyed akan sesuai dengan wajah berbentuk berlian dengan tulang pipi yang lebar.
zGaya Terpelajar
1. Kacamata Baca Kacamata jennis ini biasanya dipakai orang yang mengalami penurunan fungsi penglihatan. Jenisnya minus, silinder dan plus. Kacamata ini membantu memperjelas penglihatan dan mencegah kerusakan yang semakin parah pada mata.
zGaya Futuristik
2. Kacamata Pelindung Kegunaannya untuk melindungi mata dari sinar matahari dan debu. Atau kacamata berfilter UV untuk mencegah paparan negatif dari sinar UV di komputer atau sinar matahari.
3. Kacamata gaya Sebenarnya tidak ada fungsi khusus dari kacamata yang satu ini, kecuali buat gaya-gayaan. Makanya disebut kacamata pelengkap fesyen di kalangan anak muda.
4. Kacamata Tiga Dimensi Biasa dipakai khusus untuk nge-review atau melihat film-film berjenis 3 dimensi. Kebanyakan bahannya terbuat dari plastik khusus 3D. Dengan segala teknologi yang menyuportnya, kita bisa melihat tayangan 3D secara lebih riil. (net)
LISA-LOEB (LEHIGHVALLEYLIVE.COM)
WWW.GADGET CAGE.COM
Harganya Rp 3,4 Miliar
Kacamata Dolce & Gabbana ini memang dirancang untuk jadi yang termahal. Seluruh batangnya terbuat dari emas, dengan logo D&G di kedua batang terbuat dari berlian.
2. Style 23, US$ 65.000/Rp 585 juta Logam mulia tidak selalu berbentuk perhiasan. Anda pasti menyebut kacamata ini sebagai perhiasan jika melihat bahwa bahan kacamata ini terbuat dari emas kuning 18 karat asli yang dipadukan dengan tanduk kerbau dan dihiasi 132 berlian seberat 3,45 karat.
3. Moss Lipow, US$ 3.800/Rp 34,2 juta
Praktis namun bergaya, kacamata ini adalah untuk siapa pun yang ingin tampil sederhana. Bingkai kacamata dengan spesifikasi yang lembut dan sudut halus ini akan sesuai dengan semua bentuk wajah dan dapat dikenakan sepanjang waktu.
SEBELUMmemutuskanuntukmemakaikacamata,sebaiknyaketahuilebihdulu fungsinya.
Dolce & Gabbana
Trend-seeking, itulah kesan yang tampil dari kacamata gaya ini. Pemakainya akan menarik perhatian umum. Gaya ini bisa dikenakan bagi mereka yang berjiwa seni, unik serta berani tampil beda. Pilihan yang terbaik adalah: semakin aneh justru semakin menarik perhatian. Jika Anda memiliki kulit zaitun, pilihlah warna-warna yang cerah dan berani. Warna tersebut akan menonjolkan warna kulit Anda. Pilihan yang transparan akan menegaskan kesan futuristiknya. Lengkapi tampilan dengan gaya rambut yang tinggi, maka Anda terlihat sempurna. (kps)
Beberapa orang ingin tetap tampil klasik, sehingga memilih kacamata hitam mereka. Moss Lipow adalah salah satu tipe kacamata hitam, yang dibuat dari tulang burung unta dan bingkai kulit buaya.
4. Chrome Hearts-Kufannaw II, US$ 1.350/Rp 12,1 juta Kacamata ini dibuat dengan gaya perhiasan perak perhiasan high-end. Kacamata ini dibuat oleh tangan, sehingga akan menarik perhatian tiap orang di mana pun dipakai. Dengan kualitas yang baik, pengguna akan terlihat seksi menggunakan kacamata satu ini.
5. Evasion, US$ 1.200/Rp 10,8 juta Kacamata Louis Vuitton ini terbuat dari bahan titanium ringan. Lensa yang terbuat dari nilon mengandung perlindungan UV 100 persen. Tipe ini memiliki pola klasik LV Damier pada frame yang sempurna. (uniknya.com)
Chrome Hearts Kufannaw I WWW.GADGET CAGE.COM
BANJARMASIN
TANAH DIJUAL
PROPERTI
KIA
MITSUBISHI
HONDA
YARIS
SUZUKI
VW
TANAH DIJUAL Dijual tanah ukuran : 342 m2, 441 m2 dan 700 m2 (SHM) di RO Ulin Tanah Komp.Sa’adah Blkg Mesjid GYPSUM Banjarbaru harga nego. Hub. 085332 Syarifatus Sholehah Sei.Pering Mtp, Melayani Pemasangan Les Gipsum 506473 SHM,hrg.600rb/m nego. 0813495 200000057322 Dan Pengecatan Hubungi 0511 763 94888 2443/085390631150 Harga Murah Dijual Tanah SHM 100x80 Lksi Seb 200000056503 Kia Caren merah matic 2000 AC Mits PU Th04 Htm pjk br A Yani 37,5 Djual Honda Jazz type S Matic Th Yaris E 07 manual silver jok klt, jrg pakai Djl Grand Vitara ‘08(Des)Silver Ex. VW Tounreg 05 hitam 4x4 ATPM 202000003276 Gardu Induk PLN Cmpk Bjb Dkt Smk dingin msn siap jln 05117455009 S Prg Mtp 7528770/082153916758 2010 wrn Putih hub 082153010101 DVD VR PW 0811514666/7383599 Wnt Istmw,full var Hub:7420207 TP Hub 031-5016600/081332241211 Hrg 65jt Nego Harga 33jt Nego Hrg 185jt Nego Hrg 135jt Nego Hrg 185jt Nego Harga Nego V.6755-20/01 V.000-8/1 V.000-11/1 V.000-10/1 V.7764-14/1 V.7515-8/1 ELEKTRONIK frmsi Hrg 170Jt Ng Hub 081351693155 DAIHATSU TP LAIN-LAIN SPD MOTOR 200000057443 BAHAN BANGUNAN
Baru buka... Tk.Mario Games,mlyni Djl.tnh L=+/-5000m2 SHM lok.dimuka penjualan & Service,Sony Playstation SMAN 2 Mtp harga Rp 210rb/m2. bergrnsi,hrg dijamin murah,partai & Hub.08115000507 200000057628 grosir Jl.Simp.3 Kamp.Melayu samp.
PENDIDIKAN
TB Taat. (0511) 7572323
Taruna Limited Th00 Abu2 Met brg istimewa Hub 7420569 / 3259070 Harga 86jt Nego V.000-10/1
202000003216
KURSUS
LOWONGAN KERJA
BU KIA Shuma ’00 biru met. CD, PS,PW,VR Sunroft Plat B. 7591568 Harga 53jt Nego V.7586-11/1
Djl Mitsubishi Strada Triton GLS Th12 Hub081351269498/085248295775 Harga Nego V77047-14/1
City Z th2000 manual hijau met fas lkp asli banjar Hub 0511-7404649 Harga Nego V.5417-10/1
Avanza G ‘10 hitam met lkp DVD pribd orsnl mls 05117548927/085250518339 Harga Nego V.7502-15/1
Hnd Exceed PSD Th.11 bln 12, Km br 9000 htm. Hub08195133579 Harga Nego V.7726-14/1
Krss mngemudi LPK Kharisma garansi
LAIN-LAIN
Honda Kharisma 125 Th.’03 Ban baru, khusus Adventure. 0511 7633608. Harga 7,5jt Nego V.7435-9/1
100% pst bs blh dcicil ada kls mlm bs
Salesman Lk,Min Smu Max30Th Jjr&Mmpu Bkrja Krs,Mmlk Kndraan/ BPKB Sndr.Adm Inkaso Wnta Max30Th Min DIII Akuntansi Bs Kmptr MS. Dlivery Lk Min Smu Mmlk Kndraan Sndr Lmrn DiTjkan Ke Almt:Jl.Keramat Raya No.14 Rt.18 Bjm
atr jmpt srtfkt & gratis SIM 08235057 7999 200000056928
Dcr.10 org llsn SMA sederajat utk
Kia Picanto Cosmo 2011 Abu2 Met dididik mjd Guru TK/PAUD. Hub.(0511) Hiline Pick Up 06 4 Unit Hub kond mulus spt baru 0511-7424721 Galant Th.1993 merah Sport. Hnd CRV Th2008 A/T 2000cc Silver Rush S 07 silver TV VCS Bs TT Kond Katana’96 Biru Met Ps,Tape,Ac,Vr, Kawasaki KZ1000cc Hitam. ada Hub.0511-7410227 / 7469440 full audio VR Hub087815404371 mls Hub 085251766436/7830020 Trwt,Hub:3300383/082148194848 BPKB & STNK.hub081348240902. 081251851004 Plat Jakarta Harga Nego V.7202-9/1 Harga Nego Hrg 255jt Nego Harga Nego Harga Nego V.7823-15/01 V.000-15/1 V.000-16/1 V.7708-14/1 7600051 V.7491-15/01 Hrg Nego Harga 60jt Nego V.7206-27/1 200000057428
202000003290
PENGUMUMAN
Dcr Karyawati Toko/Sales Laki2 Domi-sili PENGUMUMAN Bjr Baru/Mtp Lulusan Sma Lmr Antar Tgl 11 Januari Jam 14.00S/D16.00 Ketoko Pengumuman kpd masyarakat yg tlah BERKAT MULIA JIMISTAR COKRO dititipi satu unit spd motor Jupiter Z-CW KUSOMU Samping Bnk Bri Bjr Baru 202000003300 DA 3844 VI pd hari Jumat Tgl.4 Januari
BANJARBARU MBL/MTR SEWA
Dijual Sirion 2011 pemakaian juli 12
2013 lok.dari Asrama Haji s/d Tugu Dpn bks hdh ungu orsnl 085252527505 Taman Bjb sktr pukul 08.00-09.00 u/
Hrg 128jt Nego
Kia Carens II ‘07 Abu2 metalik Hub 081521554111 Hrg 98jt Nego V.7466-8/1
V.7509-10/01
Mitsubishi Truck PS 120 Th2000 Hub081257238158. Harga Nego V.7334-12/1
Djl CRV Th09 Bln 1 Full Var,Km Rendah, Jrng Pakai Hub0511-7566195 TP Hrg 255jt Nego V.7768-14/1
Dijl Kijang Kapsul 90 kond Ok Hub 0511-7780709 Hrg 70jt Nego V.000-10/1
Karimun Istilo Th12 Bln4 Putih ky Baru Kaleng Hub085347124545 TP Harga Nego V.7664-17/1
FORD
kiranya dpt mehub.Rifan 08134967 CAHAYA RAHMAN RENTAL MOBIL 9577 atas bantuannya akn diberi BANJARBARU RESERVASI HUB.081 imbalan sepantasnya. 1501129/0511-7454999/7505553
Hnd Cbr 1000Rr Th10 Km 9700 Red/ Silver Variasi Hub:08179889991 . Hrg 155jt Nego V.7783-14/1
BANJARBARU
200000057782
200000057164
IDAMAN RENTAL BJB mlyni sewa mbl Pengumuman mmlki tnh sawah grpn jam2an,hran,blnn,dropping antr jmpt Strada Triton Exceed ‘10 Silver airbag, Honda City Th.’2001 (Sep) wrn Dijl Cpt Mbl kjg Komando 89 Hub Djl.cpt New X-Over RC1 Th11 Akh sjk th.1998 sluas +/- 100Ha di Hdl Daya Daihatsu Xenia 2011 Hubungi Promo Akh Thn TT dgn Fiesta angs ABS,Asuransi 5 bln. 082111115777 biru malam. Hub.081251135206 3306455/08125034134 htm DVD. 085245649595/085350515588 Ruko 2 Lt.Jl.A.Yani Km.33,5 Bjb. Lb4x 081351349623 bandara 7336428/0811507287/0853 mulai 2,5jt Hub Erna 081256435660 V.7613-16/1 V.7724-14/1 V.7501-10/1 V.7608-11/1 Harga Nego Hrg 101,5jt Nego Hrg 55jt Nego Hrg 162,5jt Nego 15 (bs TT mbl) 08125108296/7588673 V.7468-8/1 Sakti Arya Bima, Hdl 6,7,8 RT 024 RW Hrg Nego V.000-22/1 Harga Nego V.7110-8/1(Dyt) 47321790 200000057335 03 Kel.Gt.Manggis akn kami buat sporadik,apbl slm 30 hr stlh diumumkn
PROPERTI RUMAH DIJUAL
tdk ada yg kbrtn mk proses sporadik
kami lnjtkn. Amir 081348897774/0853 Dijual rumah & gudang,di kawasan strategis Komp.Citra Banjarbaru Jalan 90792990 200000057799 Indragiri Raya No.104,13 kmr tidur, PS 100 Truk Ban 6 merah bak baru Jazz Fit Matic ’02 Akhir,Pjk br Au- Avanza G merah anggur 2011 spt Djl Szk Escudo Nomade Th 2000 Jl. Palm Raya Bjb Komp. Griya CSR 2000 silver Ac dingin body B A N U A A N A M Taruna Ranger Single Cabin Thn 2003 Hub 08125002597/7663666 dio bs TT/krdt. Hub.0511-7252289 baru Hub 0511-7505892 Abu2 Muda Telp 7723336/7709928 Mawar Asri 9 Hub0542-5609399 OK PS PW msn OK siap jln 7455009 Ford 5 kamar mandi LT.1032m² (25x42), 2010 Hub 081348313252 Hrg Nego Hrg 100jt Nego Hrg 146jt Nego Harga 89 Nego V.000-10/01 V.7392-9/1 V.7319-14/1 V.7554-9/1 Harga Nego V.7800-14/1(Dyt) Hrg 84jt Nego V.6082-12/01 Hrg 155jt Nego V.7558-11/1 LB.550m² luas gudang 7x14m² SHM PROPERTI Hrg.1,6 M (nego) Cp.0852450 61788
TANAH DIJUAL
200000056775
Rmh Jl.Kutilang No.90 (Blkng Museum/ Djl.tnh dkt jln raya Pasar Mabuun/ Spg Sprg)BJB LB ±540m² Lt.652m² Tanjung,SHM hrg.375rb/m. Hub.08135 Shm Hrg Nego Hub.085754418272/ 1052879 085248204550 200000057542 200000057677
RMH DIKONTRAKKAN / KOST Dikont Rmh Di Jl Pandu Banjarbaru Ls 10x17m Kt 4 Km 3 Garasi Hal Luas Hub 08125195378 200000057407
TANAH DIJUAL
M A R TA P U R A PENGUMUMAN
Jual Cpt Taruna CSX 00 Biru met Pjk BR mls TV Full Var 7231177/08125100655 Hrg Nego V.7531-11/01
Ford Ranger DC XLT Th2010 PW Merah Hub 081521606626 Hrg 180jt Nego V.000-12/1
Djl Mits Strada L200 Th2006 Hitam Silver Hub:082155334400 Harga Nego V.6923-27/1
City IDSI 04 silver M/T VR18 interior Full MBtech mls 081348244888/7244448 Harga Nego V.7462-10/1
Lexus RX 350 ‘09 4x4 coolantseat hitam 0315016600/081332241211 Harga Nego V.7519-8/1
Dijl Katana 92 Htm VR AC dingin siap pakai Hub 085347773920 Hrg 38,5jt Nego V.7534-10/01
Perumhn Mega Imperium Blk E No.5 Jl Bjb Lt.160m2 Lb.48m2. 082155144040 Harga Nego V.7818-14/1(Ari)
MARTAPURA
KEHILANGAN Kehilangan 1 BPKB R2 DA4098S Yamaha Jupiter Z bitu th.2008 Noka :
Djl Tanah L 290m² Di Jl.Palm Komp MH32P20068K820351 Nosin 2P2Bumi Megah Banjarbaru Tp Hub 931194 An.Khairullah No.BPKB F4504 08125006445 SHM
810M 200000057321
200000057761
Over krdt Terios 07 Byr 6 bln Angs 4,25jt Hub 7524763/085390909494 V.7303-10/1 Hrg 50jt Nego
Ford Escape 2.0 Th03 Manual silver met. lkp,trwt Hub 0511-7591408 V.7802-14/1 Harga Nego
BU Triton GLS Th2010 Turbo putih lkp,mls pribadi. Hub.7348077 V.7587-11/1 Hrg 215jt Nego
CRV 2008 Manual 2000cc, silver met, kondisi prima. Hub. 0511-7516268 V.7766-14/1 Harga Nego
Soluna GLi ‘00 (Bkn Ex Taxi) Biru met ban BRNoSMS081809362734/085348308065 V.7472-10/1 Harga Nego
Suzuki Escudo 1,6 Th04 Merah, mls asli Bjm,Audio. Hub081251107454 V.7583-11/1 Hrg 109jt Nego
Komp.Indrasari Permai I Blok I No12A Mtp Lt.597m2. 085245088386 V.000-12/1(Dyt) Hrg 350jt Nego 0901/M7
8
Metro Banjar
Metro Buffer
◗ Sambungan halaman 1
“Kami Tidak... ◗ Sambungan halaman 1
nunggu, keduanya akhirnya membuka pintu kamar. Walau nyata-nyata tidur sekamar, Hunaini dan Iin tetap berkelit kalau mereka tidak melakukan perbuatan asusila. Mereka berdua hanya berteman dan kebetulan saja nginap di hotel tersebut. Namun tak lama kemudian, keterangan Hunaini dan Iin berubah. Mereka mengaku paman dan ponakan dan tengah jalan-jalan di Banjarbaru. “Karena kemalaman, kami memutuskan untuk bermalam di hotel,” ujar Hunaini kepada petugas. Keterangan yang diberikan Hunaini dan Iin itu tak membuat polisi percaya. Mereka akhirnya digelandang ke Mapolsek Banjarbaru Kota dan harus membuat pernyataan untuk tidak mengulangi lagi perbuatannya. Razia yang dipimpin langsung Kapolsek Banjarbaru Kota, AKP Rizali, itu juga membuat tamu Hotel Banjar Permai lainnya ketakutan. Dina (23) warga Indra Sari dan Hadi (36) warga Desa Batu Kajang, Paser Grogot, pucat pasi saat ditanyai petugas. Kepada petugas, Hadi beralibi Dina adalah istri temannya. “Saya sudah tiga malam menginap di hotel ini. Baru malam itulah, kami berdua ketemuan. Kami tidak melakukan perbuatan asusila di kamar tersebut,” ujar Hadi. Jawaban Hadi itu pun tak menghentikan polisi untuk mengangkut keduanya. Mereka digelandang ke Mapolsek Banjarbaru Kota dan harus membuat pernyataan untuk tidak mengulangi lagi perbuatannya. Selain Hotel Banjar Permain, polisi juga melakukan razia di Hotel Batung Batulis. Di hotel tersebut, polisi mendapati pria dan wanita bukan suami istri berada di kamar yang sama. Mahdi (36), warga Jalan Rajawali Tanah Bumbu, ini dengan lesu keluar dari kamar hotel tempatnya menginap. Demikian pula dengan Sariati (45). Kepada petugas Mahdi berkilah bila perempuan yang bersamanya tersebut adalah istri muda temannya. Menurut Mahdi, dia hanya diminta menemani oleh temannya karena saat itu temannya tengah mendatangi istri tuanya di Martapura. Mereka berdua, walaupun sekamar tetapi pesan dua tempat tidur yng berbeda, “Kami tidak melakukan apapun. Dia ini istri teman. Kami tidur beda tempat tidur. Menghemat saja,” ujarnya Mahdi beralibi. Polisi pun, menggelandang keduanya, ke Mapolsek Banjarbaru Kota. Kapolsek Banjarbaru Kota, Rizali membenarkan anggotanya menggaruk tiga pasangan bukan suami istri ngamar di dua hotel tersebut. “Macam-macam alasannya. Ada yang ngaku teman, ada yang ngaku ponakan dan ada juga yang ngaku istri teman. Karena mereka sekamar, kami bawa dan kami minta mereka membuat pernyataan untuk tidak lagi mengulangi perbuatannya,” ujar Rizali. Empat Pelajar Razia pekat itu juga menyasar arena biliar. Sekitar pukul 24.00 Wita, polisi mendatangi tempat biliar Nine Ball. Di tempat tersebut, polisi menggaruk enam remaja yang tidak memiliki kartu identitas dan satu remaja teridentifikasi dalam pengaruh obat. Dari enam remaja yang digaruk tidak ber-KTP, empat di antaranya berstatus pelajar. Mereka adalah Sya (15), Rid (15) Kho (17) dan Bas (15). Keempat remaja ini, saat digaruk tengah asyik nyodok bola. Pengunjung biliar yang teridentifikasi dalam pengaruh obat bernama Wildan (34). Di kantong warga Jalan Perjuangan Kelurahan Sungai Tiung tersebut juga mendapati obat daftar G Carminofein. Rizali mengatakan, empat pelajar tersebut mereka bawa dan beri pembinaan karena saat razia digelar sudah memasuki tengah malam. “Kami panggil orangtuanya, baru diijinkan pulang. Maksudnya, agar mereka ini tidak lagi berkeliaran sampai tengah malam. Mereka ini kan pelajar,” ujar Kapolsek. (wid)
9 JANUARI 2013
Yang Diperiksa Cuma Paha
Serangan Balik... (11/1) nanti, di Stadion Gelora Sriwijaya Jakabaring, Palembang, Sumatera Selatan. Skuad asuhan Kas Hartadi yakin bisa mengulang momen tersebut. Sayangnya, SFC terancam tampil tidak full team. Pasalnya, Erick Weeks belum dipastikan bisa tampil karena masalah KITAS dan Ponaryo Astaman juga masih dibekap cedera. Pelatih SFC, Kas Hartadi, menyadari posisi skuadnya. Dia meminta anak asuhnya ekstra waspada dari serangan balik Barito. Lawan Persiba menjadi acuannya, bahwa anak asuhnya kerap kehilangan posisi saat SFC digempur lewat serangan balik. “Inilah yang saya coba ingatkan kepada pemain, serangan balik menjadi perhatian saya karena kami kerap kecolongan dari counter attack,” jelas Kas. “Intinya pemain tidak boleh menganggap remeh lawan, seperti saat menghadapi Persiba, kami harus bekerja keras. Tetap bermain agresif dan menekan sejak awal,” jelas Kas, Selasa (8/1). Kas menilai, anak asuhnya kerap kesulitan jika mengatasi serangan cepat dari tim lawan. Pemain kerap kesulitan melakukan transisi menyerang ke bertahan atau dari bertahan untuk menyerang.“Transisi permainan dan organisasi antara bertahan dan menyerang yang kini diperbaiki. Apalagi Barito memiliki organisasi permainan yang baik dan counter attack yang cepat,” kata Kas. Kas mengaku memiliki waktu yang cukup untuk melakukan drill kepada pemainnya. Hasil melawan Persiba Balikpapan menjadi bahan evaluasi penting untuk memperbaiki skuad asuhannya. “Ada waktu yang cukup, kami ada waktu tiga hari untuk memperbaiki dan mempersiapkan tim,” ujarnya. Sementara, skuad Barito sendiri tiba di Palembang, Sumatera Selatan, Senin (7/1) malam. Mekan Nasirov dan kawan-kawan menginap di Hotel Arta Graha, Palembang. Karena belum diizinkan latihan di Stadion Gelora Sriwijaya Jakabaring, skuad Laskar Antasari pun berlatih di Stadion Bumi Sriwijaya, Palembang. Saat ini, pelatih Salahudin sedang berupaya memulihkan kondisi pemainnya. Menurutnya, pasca lawan Pelita Bandung Raya, skuad asuhannya hanya sedikit kelelahan dan hanya butuh recovery. Namun tidak ada pemain yang cedera atau absen saat menghadapi SFC nanti. “Tidak ada yang cedera, kami hanya butuh recovery saja. Datang memang lebih awal agar bisa melakukan persiapan lebih matang,” kata Salahudin. Pelatih gundul itu menilai, SFC memiliki materi tim berkualitas, bermental juara. Hasil imbang dari Persiba justru membuat tuan rumah akan tampil ngotot untuk meraih tiga poin. “Apalagi SFC bermain di kandang sendiri. Kami harus bekerja keras untuk mendapatkan poin tandang,” jelas pelatih berdarah Palembang tersebut. (ire/spc)
RABU
FOTO ANTARA/AMPELSA
SENJ ATA MAKAR - Asisten Bidang Intelijen Kejati Aceh, Jaksa Utama Pratama M Ravik (kanan) SENJA menandatangani berita acara serah terima senjata api kepada pihak Polda Aceh, di Banda Aceh, Selasa (8/1). Sebanyak 14 pucuk pistol jenis revolver dan pistol FN buatan Jerman, Thailand, USA dan Pindad beserta 280 amunisi itu merupakan senjata yang diamankan dalam kasus makar pada masa konflik Aceh diserahkan ke Polda untuk dimusnahkan setelah melalui proses hukum.
Erna Selipkan Dextro di Celana Dalam ◗ Sambungan halaman 1
ketemu, Erna langsung mengambil 1.000 butir Dextro yang sudah dibungkus plastik hitam dari celana dalamnya dan diberikan ke Pepeng. Setelah menyerahkan, Erna langsung pulang. Pepeng sendiri, setelah menerima Dextro dari Erna, terlihat gamang ketika akan membawa Dextro ke dalam blok. Pasalnya, petugas jaga sangat teliti saat memeriksa warga binaan usai dibesuk. Lantaran bingung, Pepeng pun menaruh paket Dextro tersebut ke salah satu barang bawaan warga binaan, yang sedang dibesuk keluarganya, Irfansyah alias Anang (22). Setelah itu Pepeng kembali ke bloknya. Meski lolos, rupanya petugas lapas sudah curiga terha-
dap gerak-gerik Erna dan Pepeng. Untungnya, saat Pepeng berusaha ‘nitip’ paket dextro itu diketahui petugas. Saat itu juga, Erna dan Pepeng diamankan petugas lapas dan dimintai keterangan. Dari hasil pemeriksaan, keduanya sama-sama menunjuk Amrullah alias Aam sebagai pemesan Dextro 1000 butir itu. Seketika itu juga, Erna diserahkan ke Satnarkoba Polres Banjar untuk diproses hukum. Kepala Lapas Anak Kelas II A Martapura, Agus Wiryawan, mengatakan bahwa saat berkunjung, Erna memang sudah dicurigai. Pasalnya, sebelumnya dia juga sempat mengirim Dextro ke dalam lapas. “Untuk mengetahui jaringannya, petugas sengaja me-
loloskan Erna saat melakukan pemeriksaan. Ketika tahu sudah ada barangnya, Erna baru diamankan,” ucapnya. Sebelum tertangkap, Erna sempat mengirim Dextro dalam jumlah yang sama, Sabtu (5/1) lalu. “Saat itu penerimanya juga Aam,” ujarnya. Sementara itu, Kasatnarkoba Polres Banjar, AKP Puryanto, mengatakan akan memeriksa tiga pelaku yang sudah ditetapkan sebagai tersangka. Mereka adalah Erna, Pepeng dan Aam. “Kami ingin mengetahui peran dari masing-masing pelaku itu,” katanya. Karena perbuatannya, pelaku akan dijerat Pasal 196 junto 98 UU No 36 Tahun 2009 Tentang Kesehatan junto Pasal 55 KUHP dengan ancaman 10 tahun. (nic)
SAAT ditemui di Polres Banjar, Ernawati alias Erna, terlihat santai. Bahkan, ibu dua anak itu masih bisa tersenyum meski saat itu sedang diperiksa oleh petugas. “Saya sudah mengirim Dextro pesanan Aam dua kali. Yang kedua kali ini tertangkap,” ujarnya, Selasa (8/1). Erna mengakui, paket Dextro pesanan Aam itu ditaruh di bagian atas celana dalamnya. Karena itulah, dia bisa lolos pemeriksaan. “Yang diperiksa kan cuma paha, kaki tangan. Sementara celana dalam tidak. Untuk sekali mengantarkan itu, saya dapat bayaran Rp 150 ribu,” ujarnya. Kok bisa berhubungan dengan Aam? Erna mengaku bahwa beberapa hari sebelumnya sempat dihubungi Aam dari dalam lapas. Saat itu Aam minta diantarkan pesanan Dextro ke dalam. “Tiap pukul 20.00 Wita, saya dihubungi Aam untuk mengantarkan barang itu. Karena sedang perlu uang, maka saya mau,” ujarnya. Selama dua tahun terakhir, Lapas Anak Kelas II A Martapura berulang kali ‘kebobolan’ ribuan pil obat daftar G. Masuknya obat jenis dextromethorpan dan carminophen itu bisa melalui berbagai cara. Bisa melalui pembesuk dan paket yang dilempar dari luar dinding lapas. Paket ini kerap disebut bom di kalangan warga binaan. Kepada Metro Banjar, Kepala Lapas Anak Kelas II A Martapura, Agus Wiryawan tak membantah bahwa selama ini banyak sekali obat daftar G yang beredar di dalam lapas. Dari hasil temuan penggeledahan terhadap warga binaan, pada 2009 lalu pihaknya menemukan 6.700 butir dextromethorpan. Dan pada 2010 naik 100 persen menjadi 15 ribu butir ada di Lapas Anak Kelas II A Martapura. Puncaknya, pada kurun waktu 2011-2012 petugas Lapas Anak Kelas II A Martapura berhasil menemukan 27.108 butir obat jenis Dextromethorphan dan 150 butir carminophen. “Tiap paket biasanya berisi 1.000 butir dextro. Jadi pada 20112012, ada 27 paket ‘bom’ yang masuk. Sepertinya warga binaan meminati obat ini,” ujar dia, Senin (7/1). Meski hingga saat ini masih bebas dijual di berbagai apotek, namun obat daftar G itu bukannya tak menimbulkan efek samping. “Jika dikonsumsi berlebihan tentu menyebabkan halusinasi dan hiper aktivitas. Sudah tentu hal itu akan menimbulkan instabilitas keamanan di dalam lapas terganggu,” katanya. Melihat potensi yang dapat terjadi jika warga binaan sedang mengomsumsi obat itu, maka Agus meminta agar ada pihak terkait mulai membatasi penjualan obat daftar G oleh apotek. “Selain meningkatkan pengawasan terhadap penjualan obat itu, kami juga mohon agar dextromethorpan dan carminophen yang masuk obat bebas terbatas menjadi obat keras,” kata Agus. Kepala Keamanan Lapas Anak Kelas II A Martapura, Herriansyah mengatakan sebenarnya telah ada upaya antisipasi untuk mencegah masuknya paketan ‘bom’ itu. Antisipasi membuat pagar di sekeliling lapas dan memperketat pos pengawasan. Mengenai kendalanya, Herriansyah mengakui hal ini dikarenakan membludaknya jumlah warga binaan yang ada. Selain itu, lokasi lapas yang dekat dengan pemukiman penduduk juga menjadi salah satu faktornya. “Saat ini sudah ada 808 warga binaan, padahal idealnya adalah 180 saja,” sebutnya. (nic)
Hendra ‘John Tralala’ Resmi Ditahan
Ariffin Terpaksa...
◗ Sambungan halaman 1
◗ Sambungan halaman 1
rebekan Minggu (6/1) dini hari di rumah Jupri. Barang bukti itu adalah satu paket serbuk putih yang diduga sabu, sebuah bong, sebuah pipet dan sebuah kompor kecil. Menurut Agung seluruh barang bukti ini masih diperiksa di laboratorium untuk memastikan apakah benda yang disita tersebut tergolong narkotika jenis sabu atau tidak. “Jika pemeriksaan sudah selesai, nanti kami simpulkan lagi apa status mereka dinaikkan sebagai tersangka atau tidak,” ujar Agung. Sumber internal di Kepolisian mengatakan, Hendra cs ini bakal dijadikan tersangka. Sebab saat penggerebekan berlangsung Hendra cs kedapatan berpesta sabu. Ini terlihat dari berbagai barang bukti yang disita polisi kala itu. “Kalau pastinya tunggu hasil lab saja, itu lebih mudah. Mereka masih mengelak meski barang buktinya sudah
didapat,” terang sumber tersebut. Tak hanya itu saja, sumber mengatakan, polisi masih mendalami kasus ini. Salah satunya melacak asal benda yang diduga sabu milik Hendra cs. Sementara itu, John Tralala, ayah Hendra masih enggan mengomentari kasus yang membelit anak nomor duanya itu. Lewat selulernya, John mengaku menyerahkan kasus ini sepenuhnya ke kepolisian. “Saya berharap anak saya diproses sesuai peraturan yang berlaku,” kata John singkat. Di rumah Hendra, Jalan H Mahat Kasan, Kompleks Kenaungan Jaya II, keluarga Hendra tampak ramai. Sanak keluarganya banyak yang datang guna menanyakan kasus yang membelit Hendra. Sayangnya, begitu Metro Banjar tiba ke rumah warna hijau muda itu tak satupun anggota keluarga yang mau
angkat bicara. Mereka beralasan kasus ini sudah diserahkan ke polisi dan tak mau berkomentar lebih dulu sebelum ada kepastian hukumnya. Seperti diberitakan Metro Banjar edisi Selasa (7/1), Hendra bersama dua orang temannya ditangkap petugas Polsekta Banjarmasin Timur di sebuah rumah di kawasan Kompleks Semanda VI, Blok B 28, Banjarmasin, Senin (7/1) sekitar pukul 02.30 Wita. Petugas keamanan Kompleks Semanda VI, Sugianoor, mengatakan rumah yang digerebek polisi itu ditempati oleh Jupri (25). Ketua RT 22, Ibadurrahman, yang ikut mendampingi petugas kepolisian saat menggeledah rumah Jupri, mengatakan saat penggeledahan polisi menemukan sekitar lima paket sabu dan uang sekitar puluhan juta rupiah. “Sabu itu dalam plastikplastik kecil, sekitar lima paket,” ujarnya. (dri/bbn)
Iecha Suka Mainkan Angka ◗ Sambungan halaman 1
dan item untuk pesulap. “Dari situlah saya mulai tertarik dengan sulap. Saya pun mulai membeli peralatan sulap dan berlatih sendiri,” ujarnya. Bagi Iecha, sulap memiliki keasikan tersendiri dan mampu membuat dirinya merasa senang karena juga bisa membahagiakan orang lain. “Untuk mengasah kemampuan, saya bernaung di bawah bendera Ivan Borneo Management, yang dibesut jebolan The Master, Ivan Borneo. Di situ saya berlatih dan mencoba menguasai beberapa trik sulap,” ujarnya. Iecha mengatakan, trik favoritnya adalah classic magic sambil sesekali memadukannya dengan math magic, seperti yang dibawakan pesulap Master Joe Sandy. “Mungkin karena latar belakang saya juga pendidikan ekonomi, jadi sukanya juga bermain sulap yang memakai trik angka,” ujarnya tertawa. Untuk pesulap dalam negeri, perempuan berkulit cokelat eksotis ini mengidolakan Rizuki, salah satu pentolan magician perempuan. Sedangkan pesulap dari kaum adam, dia menyebutkan nama Dui
Montero, Rommedal dan Wind Esmonte. Sementara dari luar negeri, ilusionis JC Sum dan magician cantik Babe Ning menjadi favoritnya. “Waktu sekolah dulu, banyak yang bilang saya mirip Rizuki,” ujar perempuan yang juga bertubuh tinggi kurus ini. Kendati sudah jagoan, Iecha jarang mempraktikkan ilmu sulapnya di tengah-tengah keluarga. Hanya di hadapan teman kuliahnya saja ia sesekali memperlihatkan kebolehannya. Trik sulap koin dan math magic menjadi favoritnya bila teman-temannya memintanya bermain sulap. “Bermain sulap ini mendapat dukungan penuh dari kedua orangtuanya. Selama hobi ini bisa menjadi prestasi yang membanggakan, kenapa tidak,” ujarnya menirukan nasihat orangtuanya. Bagaimana dengan dukungan sang kekasih? “Wah, kayaknya saya lagi jomblo ya,” kata mahasiswi semester IV Stienas Banjarmasin ini kembali tertawa. Selain sulap, Iecha juga memiliki hobi unik, yang belum tentu bisa diterima semua kaum Adam. “Saya hobi memelihara ular. Saya punya
ular phyton jenis Molu. Nggak dibolehin dipelihara di rumah. Jadi saya titip di rumah teman aja,” katanya seraya menambahkan sudah lima bulan dia memelihara binatang kesayangannya itu. Perempuan yang juga hobi berwisata bahari ini bercita-cita menjadi dosen atau wanita karir yang sukses di bidang yang digelutinya. Namun ia memastikan hobinya di dunia magician tidak akan ditinggalkan begitu saja. “Insya Allah, kalau ada waktu luang kenapa nggak,” kata magician yang memilki nama tren Iecha Miracle ini. Iecha berharap banyak kaum perempuan yang bisa mengikuti jejaknya di dunia magician. “Bermain sulap tidaklah sesulit yang dibayangkan. Kuncinya hanyalah melatih kesabaran dan ketekunan untuk mempelajari triktrik sulap. Dan sering-sering mengikuti workshop atau pelatihan dari orang-orang yang sudah mahir dan profesional,” ujarnya. “Saya belajar math magic cuma dalam waktu semalam lho. Itupun karena harus manggung dadakan di Forum Magician Banua (FMB),” tambahnya. (ers)
maupun pulang sekolah. “Kalau tidak pakai sepatu ke sekolah, tidak apa-apa. Tapi kalau baju basah, besok tidak ada gantinya,” ujarnya. Lain lagi dengan teman sekelas Ariffin, Muhammad Ilmi. Diungkapkan dia, selain menjadi alat bantu sementara menuju ke sekolah, jukung tersebut juga bisa dimanfaatkan untuk permainan teman-temannya saat jam istirahat. “Saat jam istirahat kami gunakan jukung untuk keliling halaman. Ada juga melakukan permainan balapan jukung. Setelah digunakan, jukung harus dinaikan lagi ke teras kelas, supaya tidak hanyut,” ujarnya. Sementara itu, guru di SDN Sungai Rangas, Juliansyah, mengungkapkan sejak sepekan lalu air sudah menggenangi halaman sekolah. “Ini terjadi setiap tahun. Yang memprihatinkan ruang kelas 1, kelas 2 dan kelas 3. Tiga kelas itu terendam, karena bangunannya lebih rendah,” ujarnya. Juliansyah mengatakan, sekolahnya pernah mendapatkan bantuan untuk peninggian tanah halaman sekolah. “Sempat sampai 300 rate untuk menimbun halaman, tapi masih juga terjadi penurunan,” ujarnya. Demi keselamatan para siswa, kata dia, siswa kelas 1, kelas 2 dan kelas 3 terpaksa diliburkan sementara. “Siswa kelas 1, kelas 2 dan Kelas 3 diliburkan. Yang belajar saat ini adalah siswa kelas 4, 5 dan 6,” ujarnya. Kepala SDN Sungai Rangas Ulu, Noor Hamsiah, membenarkan bahwa siswa kelas 1, kelas 2 dan kelas 3 diliburkan sementara. “Kami khawatir akan keselamatan siswa kelas 1 kelas 2 dan kelas 3. Badan mereka masih kecil-kecil, sementara air yang menggenangi halaman sekolah sudah setinggi lutut orang dewasa,” ujarnya. Menurut Hamsiah, kondisi tersebut berlangsung tidak hanya selama sepekan, tapi sudah lebih dari satu bulan. “Kadang, Senin pagi siswa tidak bisa melaksanakan upacara seperti sekolah lainnya. Baru bisa upacara ketika musim kemarau tiba, sekitar Juni,” ujarnya. Pihaknya, kata Hamsiah, sudah mengajukan proposal bantuan rehabilitasi sekolah. “Kemungkinan bantuannya melalui ABT, namun dikeluarkan pada Oktober nanti,” ujarnya. Selain itu, pihak sekolah sedang melakukan proses pembuatan bangunan kelas baru di samping sekolah. “Masih dalam tahap pembangunan, berbahan kayu, rencananya setelah jadi bisa digunakan untuk siswa kelas 1, 2 dan 3,” katanya. (gep)
RABU
Seleb Vaganza
9 JANUARI 2013
Metro Banjar
9
INIKAH ANAK DHANI? SAAT tampil di tayangan ajang pencarian penyanyi berbakat X Factor Indonesia di sebuah stasiun televisi swasta beberapa hari lalu, musisi Ahmad Dhani sempat memamerkan sesosok bocah perempuan. Spekulasi dan dugaan pun muncul. Anak tersebut tak lain adalah anak kandung Ahmad Dhani dari hasil pernikahan sirinya dengan penyanyi Mulan Jameela, penyanyi asuhan Dhani di Republik Cinta Management (RCM). Dhani rupanya sadar dirinya dan bocah tersebut sedang jadi sorotan media. Dia lalu melontarkan pernyataan di akun Twitter-nya yang membuat rasa penasaran orang terhadap jatidiri anak tersebut makin tinggi. “Knapa ya banyak yg penasaran siapa istri saya? ...siapa bayi saya? ...apakah krn saya seorang superstar yg sangat terkenal???ha..ha.. ha..” tulis Dhani di akun Twitter-nya di alamat @ AHMADDHANIPRAST, Selasa (8/1).
Ya bagus alhamdulillah. Harusnya gentle dari dulu kan? Dipamerin dong. Selama ini nggak dipamerin anaknya. Padahal mereka nikah, kecuali zinah, maksiat, ya malu. Jangan anak dipamerin aja, istrinya juga dong
MAIA ESTIANTY Mantan Istri Ahmad Dhani
ISTIMEWA
Ahmad Dhani dan bocah yang diduga putrinya dari pernikahan dengan Mulan Maia Estianty, mantan istri Ahmad Dhani, 100 persen yakin bocah tersebut memang anak kandung Ahmad Dhani dari rahim Mulan. “Ya bagus alhamdulillah. Harusnya gentle dari dulu kan? Dipamerin dong. Selama ini nggak dipamerin anaknya. Padahal mereka nikah, kecuali zinah, maksiat, ya malu. Jangan anak dipamerin aja, istrinya juga dong,” kata Maia saat ditemui di Lebak Bulus, Jakarta Selatan. Maia yakin sejak lama, Dhani memang sudah menikah dengan Mulan meski dilakukan sembunyi-sembunyi. “Saya sih tahu mereka nikah dan punya anak. Harusnya nggak usah
malu. Cukup bahagia mantan suami nunjukin anaknya, itu anak sah kok harusnya dibanggakan,” kata Ibunda Al, El dan Dul ini. “Selama ini nggak dipamerin anaknya. Padahal mereka(DhaniMulan Jameela) nikah, kecuali zina, maksiat, ya malu,” imbuh Maia. Maia menambahkan, dirinya merasa bangga, Ahmad Dhani akhirnya secara gentle mengakui jika pernikahannya dengan Mulan sudah melahirkan momongan, lalu perlahan mulai berani menunjukkan kepada publik. Dia juga menyesalkan mengapa Ahmad Dhani baru menunjukkan anak dan istrinya ke publik.
Maia merasa kasihan dengan anak dan istrinya jika tak diakui. “Kalau melihat itu kenapa baru sekarang, kalau buat zina baru malu, mereka kan sudah menikah. Nikah itu kan baik, kasihan anaknya kalau nggak diakuin,” kata Maia. “Saya inginnya tunjukkan ke publik, tapi itu kan hak masing-masing takutnya fitnah. Aku sih nggak ada dendam, silahkan ditunjukkan,” imbuhnya. Yang jelas, ditunjukkan atau tidak anak Dhani dan Mulan ke publik, tak akan berdampak pada kehidupan pribadi Maia. “Nggak ada dendam, monggo ditunjukan, nggak ngaruh buat saya,” ujarnya sembari tertawa. (fin/*)
TRIBUN/JEPRIMA
Maia Estianty Dilanda Jenuh
Petra Sihombing Kurangi Porsi Makan PENYANYI Petra Sihombing kembali main film layar lebar. Cowok yang piawai main gitar ini membintangi film berjudul Cahaya Kecil, sebuah film yang ceritanya berhubungan dengan dunia musik. Di film ini Petra berperan sebagai Gilang Krisna, anak dari Arya Krisna (Andy/Rif), rocker tahun 80-an. Hubungan ayah dan anak ini kerap dilanda konflik berkepanjangan. “Masalah-masalah kecil dari anak band dan keseharian rockstar. Film ini lebih drama, banyak drama aku dengan bapak. Untuk romantisnya sedikit. Ada berantemnya juga,” ujar Petra saat ditemui di Phinaeon, Kebayoran Baru, Jakarta Selatan. Petra mengaku tertarik terlibat dalam film ini karena merasa jarang ada film yang mengangkat soal kedekatan ayah dan anak. Untuk memberikan hasil yang maksimal, pelantun lagu Pilih Saja Aku ini sudah melakukan sejumlah persiapan. “Aku reading sudah hampir sebulan dari Desember. Aku juga mulai ngurangin makan, diet juga untuk film ini,” tutur Petra. Vakum Sementara Agar bisa konsen syuting film ini, Petra memilih vakum dulu dari dunia musik. Dia tak ingin aktivitas syuting yang akan mengambil lokasi di Jakarta, Sentul, dan Bogor tersebut terganggu oleh kontrak manggung. “Selama kurang lebih sebulan nanti gue akan absen nyanyi dulu untuk syuting film ini,” jelas Petra. Meski begitu, Petra tidak akan menunda jadwal rilis lagu soundtrack untuk film Cahaya Kecil. Petra akan menampilkan empat soundtrack di film tersebut. “Single (solo) tahun ini enggak ada sih, cuma single soundtrack ini aja, salah satunya duet dengan Mas Andy /Rif,” ujar Petra. (isna/nva) TRIBUN/JEPRIMA
MAIA Estianty kini makin sibuk dengan bisnis musik, label rekaman dan rumah karaoke yang digelutinya. Maia juga mengelola bisnis advertising. Namun, diakuinya dirinya tidak bisa mundur dari dunia musik yang membesarkan namanya begitu saja di tengah aktivitas hariannya yang sangat padat. “Namanya manusia ada boring-nya. Kalau totally cabut enggak mungkin, kalau bikin musik, aransemen lagu tetap ya. (Mundur) itu masih belum, bergantung suaminya siapa,” kata Maia saat ditemui di Villa Delima, Jalan Karang Tengah, Lebak Bulus, Jakarta Selatan. Memang diakuinya, musik kini sudah tidak lagi menjadi aktivitas utamanya. Pikirannya terbagi-bagi untuk mengembangkan sejumlah usaha. “Menyanyi bukan kerjaan utama. Tapi bukan berarti aku meninggalkannya. Pekerjaan musik bukan lagi kerjaan seperti dulu. Ya, semacam intermezo, hobi yang bisa dapat duit,” katanya, Mau cari suami seperti apakah? Pentolan Duo Maia itu menyatakan tidak sedang mencari calon suami dari kalangan artis atau anak band. Maia trauma karena pernah mengalami kegagalan dalam pernikahannya. “Kalau saya sih trauma artis. Pengusahalah. Yang banyak duitnya. Cuma belum menentukan siapa,” tandasnya. (jo)
Maia Estianty
TRIBUN/JEPRIMA
Dulunya Saya Rocker, Lho!
Ferry Salim
KAPANLAGI
FERRY Salim mengaku dirinya dulu adalah seorang rocker sebelum memutuskan terjun ke dunia akting dan kini nyambi menjadi pengusaha. Aktor yang melejit namanya lewat film Ca Bau Kan ini mengatakan, awalnya dia ditelpon untuk mengikuti casting sebuah film yang mengangkat tema tentang rocker. “Ada film mengenai rocker, jadi tertantang. Rock asik juga, biar lihat saya beda. Peran itu beda dengan saya,” ujar Ferry saat ditemui di kawasan Kebayoran Baru, Jakarta Selatan. Saat ditanya apakah dirinya akan mengubah gayanya yang selama ini lekat dengan imej pria metrosexual, Ferry menuturkan sudah menjadi tugasnya untuk menyesuaikan penampilan sesuai tuntutan peran dalam film yang dia mainkan. “Lingkup pergaulan saya dulu sama anak rock. Pasti ada sisa-sisanya walaupun sekarang sudah jadi pengusaha. PR saya, pulang ke rumah terus cari sisa-sisanya itu. Paling enggak harus berubah,” kata Ferry Salim. Ferry sendiri kini menjadi produser band di film terbaru yang dibintanginya, berjudul Cahaya Kecil. Perannya tersebut diakuinya, tak jauh
berbeda dari kehidupan dia sehari-hari. Ferry menuturkan dalam film tersebut dia memerankan sosok Ichsan, seorang produser band yang ingin memproduseri bakat musik yang dimiliki anak sahabat baiknya bernama Arya. “Arya masuk penjara dan berusaha mewujudkan anaknya yang bernama Gilang menjadi penyanyi. Di film sebagai produser, di kehidupan sehari-hari jadi eksekutif produser band anak saya,” ujar Ferry. Ferry menambahkan, band yang diproduserinya pada cerita di film berbeda dengan band anaknya. Menurutnya, band dalam film ini lebih bernuansa rock. “Semua yang main ceritanya mantan rocker. Saya mantan rocker yang terjun ke bisnis,” bebernya. Mengenai kesulitan memerankan tokoh Ichsan, aktor yang namanya melejit lewat film Ca Bau Kan ini mengatakan sejauh ini lancar-lancar saja dan menurutnya pemilihan peran saat casting sudah tepat. “Saya selalu banyak belajar. Kita punya anak juga belajar. Bagi saya, akting itu pembelajaran karena karakter yang dimainkan selalu berbeda.” (danang setiaji/fin)
10
Gadget Plus
Metro Banjar
RABU
9 JANUARI 2013
LAYAR SANGAT SEMPURNA NET
Pilih Power Bank atau Baterai Cadangan MAKIN canggih smartphone dan tablet jelas berdampak langsung pada konsumsi energi baterai yang lebih besar. Hal ini membuat gadget jadi lebih sering di-charge. Bila suatu saat tidak mendapat koneksi listrik untuk proses charging, maka keberadaan baterai cadangan dan power bank charger bisa menjadi solusi agar ponsel bisa tetap hidup. Berikut kelebihan dan kekurangannya:
TIPS
❍ Kelebihan Baterai Cadangan: ◆ Performa gadget menjadi lebih ‘segar,’ karena beragam setting dan aplikasi yang bekerja mulai dari awal lagi, beban prosesor akan lebih ringan ◆ Bobot yang dibawa cukup ringan dan ringkas ◆ Lebih ringkas, tidak membutuhkan kabel USB ❍ Kekurangan Baterai Cadangan: ◆ Otomatis segala layanan yang sedang dinikmati, semisal voice call dan browsing intenet akan terputus saat proses penggantian baterai ◆ Tidak bersifat universal ◆ Baterai original harganya lebih mahal ◆ Bila ingin melakukan proses charge bersamaan antara dua baterai, perlu desktop charger secara terpisah ❍ Kelebihan Power Bank Charger: ◆ Proses charging bisa lebih cepat ◆ Power bank charger bersifat universal ❍ Kekurangan Power Bank Charger: ◆ Beberapa kasus power bank malah dapat mempersingkat umur baterai ◆ Harga masih relatif mahal, terutama power bank merek ternama ◆ Bobot power bank relatif berat, dan beberapa jenis harus dioperasikan dengan dukungan kabel USB ◆ Power bank juga memerlukan proses charge seperti halnya baterai, dan biasanya durasinya bisa mencapai 5 sampai 6 jam sampai kapasitas penuh
WARGA Kota Banjarmasin dan sekitarnya kini sudah bisa menikmati ponsel kelas atas dari Nokia, yakni seri Lumia 920. Ponsel yang sudah menggunakan sistem operasi Windows 8 ini tersedia di sejumlah toko ponsel, salah satunya di Hape World. Sejak Desember 2012, Nokia 920 sudah dijual di Tanah Air. Lumia 920 menduduki posisi teratas dalam hierarki smartphone Nokia, menggantikan pendahulunya, Lumia 900 yang berbasis Windows Phone 7. “Lumia 920 memadukan desain unibody dengan rancangan single piece. Kami menggunakan desain simple, mininalis dengan sesedikit mungkin komponen yang tidak diperlukan. Ini adalah perangkat terbaik yang bisa Anda peroleh” ujar President Director Nokia Indonesia Martin Chirotarrab, Desember lalu. Sementara menurut President Director Microsoft Indone-
sia Andreas Diantoro, Lumia 920 datang dengan paket sofware Microsoft Office pre-installed sehingga bisa langsung dipakai bekerja. “Kalau beli terpisah, harganya sekitar 150 Dolar AS lho,” ucapnya. Nokia Lumia 920 dianggap punya peranan penting bagi kelangsungan hidup perusahaan Nokia. Handset ini sekaligus jadi pembuka bagi handset Windows Phone 8 lainnya seperti Nokia Lumia 820. Konsepnya tetap mempertahankan desain cantik dari Nokia Lumia 900, berbahan polycarbonat tapi diberi polesan glossy. Ponsel ini terasa sedikit lebih besar di tangan ketimbang pendahulunya, meski dilapisi glossy, tidak mudah tergelincir saat berada di genggaman. Layarnya berukuran 4,5 inci, sangat sempurna untuk menampilkanuser interface metro UI. Tampilan terlihat lebih hidup, apalagi pengguna dapat mengatur tile mulai dari yang kecil,
sedang, sampai yang besar. Ponsel cerdas ini dibekali teknologi Nokia PureMotion HD Plus, membuatnya lebih baik dari teknologi HD lainnya. Sebenarnya teknologi HD biasa digunakan pada smartphone lain namun tidak menghasilkan gambar putus saat panning. Menggunakan desain unibody sehingga tidak ada akses untuk membuka penutup baterai. Fitur yang paling digembar gemborkan saat ini adalah kamera PureView dan teknologi NFC. Sayangnya bukan pureview 41 MP melainkan hanya 8,1 MP. Meski demikian, diklaim memiliki kualitas tangkapan gambar yang lebih tinggi dibandingkan perangkatperangkat sejenis. Pilihan warna yang meriah seperti merah, kuning mendukung pilihan warna standar seperti putih atau hitam. (ff/ kps/egt)
Spesifikasi Nokia Lumia 920: ❏ Jaringan: 2G Network (GSM 850/900/1800/ 1900), 3G Network (HSDPA 850/900/1900/2100), 4G Network (LTE 800/1800/2600/900/2100) ❏ Tipe: CandyBar ❏ Dimensi: 130,3 x 70,8 x 10,7 mm, 99 cc ❏ Berat: 185 g ❏ Layar: 768 x 1280 pixels, 4,5 incis (~332 ppi pixel density) ❏ Warna Layar: IPS TFT capacitive touchscreen, 16M colors ❏ Piihan warna: Black, Gray, Red, Yellow, White ❏ Ringtone: MP3, WAV ringtones ❏ Memory Internal: 32 GB storage ❏ Slot: No
Sumber : www.selular.co.id
❏ RAM: 1 GB ❏ Koneksi: GPRS, EDGE, HSDPA, 42 Mbps; HSUPA, 5.76 Mbps; LTE, Cat3, 50 Mbps UL, 100 Mbps DL, Wi-Fi, Bluetooth, USB ❏ Sistem Operasi: Microsoft Windows Phone 8 ❏ Prosesor: Qualcomm MSM8960 Snapdragon, Dual-core 1.5 GHz Krait, Adreno 225 ❏ Perpesanan: SMS (threaded view), MMS, Email, Push Email, IM ❏ Browser: HTML5 ❏ Kamera Utama: 8.1 MP, 3264 x 2448 pixels, Carl Zeiss optics, optical image stabilization, autofocus, LED flash, PureView technology, geo-tagging, Video 1080p@30fps; Kamera Sekunder: 1,3 MP ❏ GPS: with A-GPS support and GLONASS ❏ Fitur lain: Wireless charging, Nokia City Lens, MicroSIM card support only, SNS integration, Active noise cancellation with dedicated mic, MP3/WAV/eAAC+/WMA player, MP4/H.264/H.263/WMV player, Document viewer/editor, Video/photo editor, Voice memo/command/dial, Predictive text input BNAJARMASIN POST GROUP/BAYU
WHAT’S NEWS
NEW GAME
Tambahkan Fitur ‘Halo-halo’
Si Ramping yang Murah
TELETAMA Artha Mandiri (TAM) merupakan salah satu pemain besar di jalur distribusi perangkat mobile Indonesia. TAM juga memproduksi ponsel dengan merek Venera, menyasar kelas menengah ke bawah. TAM awalnya lebih
dikenal sebagai distributor BlackBerry di Tanah Air. Saat ini TAM memiliki 18 cabang distribusi dan mengelola 18 BlackBerry Expert Centres (BEC). Dengan status yang sudah cukup berkuasa di jalur distribusi, TAM pun cukup gesit memasarkan perangkat mobile lewat merek lokal Venera. Mulai dari berdesain candy bar, touchscrean hingga tablet Android. Pada 2013, strategi perangkat ‘murah’ Venera pun terus digeber. Sebagai produk pembuka awal tahun disodorkanlah Alpha P3. Dari segi desain, ponsel ini hadir dengan bentuk yang cukup ramping. Alpha P3 juga sebagai suksesor dari produk terdahulu, Venera Alpha P1 dan P2. Namun, Venera menyebut Alpha P3 sebagai
ponsel slim PDA. Perangkat seharga Rp 399 ribu ini dipercantik dengan layar sentuh 4 inci yang sudah dilengkapi dengan fasilitas Java, Radio FM, serta TV. “Alpha P3 sengaja kami hadirkan untuk memenuhi permintaan pasar. Karena salah satu kunci kesuksesan kami adalah dengan memenuhi permintaan pasar, yang sudah tentu dengan menawarkan produk-produk berkualitas dan harga yang terjangkau,” umbar Iwan Gunawan, Manager Marketing Venera. Ponsel ini dilengkapi dengan 8 varian game dan empat varian warna (hitam, putih, merah dan silver). Ponsel dual SIM On ini juga dilengkapi dengan bluetooth dan slot memory micro SD yang bisa memuat hingga 8 GB. (dtn)
bisa di-download gratis. Facebook juga tengah melakukan uji coba layanan VoIP (voice over internet protocol) miliknya. Namun, karena masih beta, layanan ini belum live. Jika sudah rampung, pengguna Facebook bisa melakukan panggilan ke sesama pengguna Facebook melalui aplikasi Messenger. Sebelumnya, Facebook memang telah mengumumkan akan merilis layanan VoIP. Namun layanan yang akan diberi nama ‘Party Calling’ ini kabarnya hanya bisa digunakan pengguna di negara tertentu. Bekerja sama dengan perusahaan telekomunikasi asal Prancis Orange, Party Calling disebut-sebut akan bersaing dengan Skype. Layanan ini memungkinkan pengguna melakukan panggilan video maupun audio dengan teman melalui Facebook, baik yang berbasis web maupun mobile. (dtn) NET
FACEBOOK mengupdate aplikasi messenger-nya untuk perangkat iOS dan Android. Pada Facebook Messenger kini ditambahkan tombol ‘Record’ untuk merekam voice message atau pesan suara. Dikutip dari TechCrunch, dengan fitur ini pengguna bisa menyimpan dan mengirim pesan suara dalam percakapan di antara akun Facebook. Dengan demikian, jika pengguna tidak mau repot mengetik pesan panjang, mereka bisa merekamnya sebagai voice message dan mengirimkannya ke teman Facebook. Fungsionalitas ini ada di versi terbaru aplikasi Facebook Messenger dan sudah
NEW ENTRY
Foto Makro 1 Cm OLYMPUS memamerkan produk kamera terbarunya yang termasuk dalam line Tough series. Kamera tersebut adalah Olympus Stylus Tough TG-2 iHS. Merupakan kamera outdoor yang memiliki ketahanan terhadap air. Meskipun memiliki fitur tahan air, kamera ini mempunyai kelebihan dibanding kamera outdoor lain. Tingkat ketahanan air dari kamera ini lebih canggih dibanding kamera lain. TG-2 iHS mampu bertahan di air dengan kedalaman hingga 15 meter. Tak ketinggalan, kamera ini juga dilengkapi dengan fitur tahan akan benturan. Kamera ini hadir dengan fitur lensa f2.0-f4.9. 25-100 mm, layar OLED 610k berukuran 3.0 inci serta teknologi iHS yang dikombinasikan dengan sensor BSI CMOS 12MP. Sebagai tambahan, kamera ini juga dilengkapi dengan image prosesor Truepic VI yang mampu memberikan kemampuan autofocus super
Olympus Sty lus Tough TG -2 iHS
Phablet Tahan Air NET
cepat. Terdapat fitur in-body Macro-Zoom yang memungkinkan kamera ini untuk melakukan zoom hingga 7x dan 14x. Bahkan juga bisa memotret foto makro dengan kedekatan hingga 1 sentimeter dengan kamera ini. Olympus siap memasarkan kamera ini pada Maret mendatang dan tersedia dalam dua pilihan warna, yakni hitam dan merah. Mengenai harga, kamera ini dijual dengan harga 379,99 Dolar AS. (ugo/brt)
SONY Mobile memperkenalkan Xperia Z sebagai handphone quad core pertamanya. Selain itu, juga menandai tren handphone Android layar besar (phablet) dengan resolusi full HD pada 2013. Handphone ini menggunakan prosesor Qualcomm Snapdragon quad core dengan kecepatan 1,5 GHz. Selain itu, kinerja prosesor ini juga dibantu dengan RAM 2 GB. Di Sony Xperia bagian depan, terdapat layar sentuh berukuran 5 inci yang menawarkan resolusi 1080p full HD. Di bagian belakang, Sony Mobie menyematkan kamera 13 MP yang dilengkapi dengan sensor Exmor RS. Sensor ini pun memungkinkan HDR video recording serta fitur burst mode 10fps pada 9 MP. Dan, terdapat
baterai berkapasitas 2330 mAh yang menjadi sumber tenaga. Sebagai tambahan, Sony Mobile juga memberikan fitur tahan air. Pihak Sony mengklaim bahwa Xperia Z mampu bertahan di air dengan kedalaman hingga 1 meter. Fitur yang satu ini memang cukup menarik. Mengingat sebelumnya, tablet Sony Xperia Tablet S yang memiliki fitur serupa sempat mengalami penundaan peluncuran. Ponsel ini sudah mengZ gunakan sistem operasi Android Jelly Bean 4.1. Sayangnya, handphone ini baru diluncurkan pada Maret mendatang. Sementara, di waktu yang tak terlampau jauh, Google I/O akan dilaksanakan dan tak menutup kemungkinan jika Android 5.0 akan diluncurkan pada ajang tersebut. (brt) NET
NET
Projet Shield
Mampu Akses Google PlayStore NVIDIA memperkenalkan perangkat baru pada penyelenggaraan CES (Consumer Electronics Association) tahun ini. Perangkat diberi nama Project Shield ini merupakan konsol game portable yang disematkan prosesor terbaru yakni Tegra 4. Prosesor ini baru diperkenalkan di acara yang sama sebelum diperkenalkan, prosesor ini diklaim sebagai perangkat mobile tercepat. Nantinya, dapat dipergunakan pada perangkat seperti smartphone, tablet, atau note. Mampu mendukung game sekelas ga1me konsol dan tetap memberikan kenyamanan layaknya konsol portable. Handheld ini dilengkapi layar berukuran 5 inci 720p multitouch dengan 294ppi pixel, slot microSD, baterai 33Wh yang mampu untuk bermain game selama 10 jam dan memainkan video HD selama 24 jam. Pada bagian controllera Project Shield, memiliki dua kontrol stick, D-pad, 4 tombol aksi dan built-in speaker, beberapa media bahkan mengatakan bahwa controller Project Shield mirip dengan Xbox 360. Konsol game portable yang akan dilengkapi dengan sistem operasi Android Jelly Bean ini juga dapat mengakses segala aplikasi yang terdapat pada Google PlayStore. Beberapa keunggulan lainnya juga ditunjukan pada acara CES tersebut, seperti Project Shield mampu terkoneksi dengan PC rumah yang menggunakan prosesor i5 (atau lebih), 4GB memori, Windows 7 atau 8, GeFroce Drivers dan router 802.11/a/g/n. Selain itu terkoneksinya dengan Steam karena di demonya perangkat ini memainkan Assassin’s Creed III via Steam. Project Shield baru akan tersedia di kuartal kedua 2013 ini dan baru diluncurkan di Amerika Serikat dan Kanada. (dtn)
RABU
Gosipi
9 JANUARI 2013
Metro Banjar
Jengah Dikatakan Mirip Jolie LEWAT Jannat 2 dan Raaz 3D, Esha Gupta tak hanya menunjukkan kapabilitas aktingnya. Di dua film itu, ia juga memamerkan sisi sensualnya. Bahkan di Raaz 3D, ia tak segan-segan memamerkan kemolekan tubuhnya. Ia menolak aksinya itu sensasi belaka atau demi predikat simbol seks Bollywood. “Vidya Balan tampil telanjang di The Dirty Picture. Begitu juga Kareena Kapoor di Jab We Met. Tapi akting mereka sangat bagus di dua film itu. Patut diingat, ketelanjangan
tak selalu berhubungan dengan seksualitas,” tandas aktris yang tampil di Chakravyuh, film politik thriller. Kata Esha, ia tak keberatan tampil panas di film-film selanjutnya. Dengan catatan, adegan yang dilakoninya relevan dengan tuntutan sekenario. Di luar kesuksesan sebagai bintang film, Esha jadi pembicaraan lantaran parasnya yang mirip Angelina Jolie. Faktanya, dari sudut tertentu, wajahnya memang mirip pasangan Brad Pitt itu. Kata Esha, bukan satu dua kali orang mengungkapkan soal itu. Saking seringnya komparasi ini dilakukan, ia pun jengah. “Dalam banyak sesi pemotretan, banyak fotografer yang
IST
SRI Agustina, semakin sibuk saja. Setelah menyandang gelar Duta Mahasiswa Kalsel 2012, gadis yang biasa disapa Tyna ini mulai mengincar gelar Galuh Kalsel 2013. Pada Desember 2012, Tyna dinobatkan sebagai Galuh HSU dan menjadi wakil kabupaten tersebut ke tingkat provinsi. Tyna pun mulai mempersiapkan diri untuk menghadapi persaingan merebutkan gelar Galuh Kalsel 2013. Penyandang gelar Harapan I Duta Mahasiswa Tingkat Nasional 2013 ini semakin rajin mengasah kemampuannya menari daerah. “Alhamdulillah Tyna baik, saat ini tengah mempersiapkan diri ke Naga Kalsel dan persiapan mental untuk KKN,” imbuhnya. Selain menari, Tyna yang sudah rekaman lagu-lagu
TIARA INGIN
PUNYA SUAMI BOLLLYBRAK.COM
SYUTING IKLAN BARENG MODEL COLOMBIA
Banjar ini juga memperdalam latihan bernyanyi. Dengan dua keterampilan itu, ia berharap pada pemilihan Naga Kalsel 2013 nanti, bisa mengharumkan nama daerah kelahirannya HSU. Menurut Tyna, sejak duduk di bangku madrasah tsanawiyah, ia memang suka bernyanyi. “Saat kuliah, saya bergabung dengan group musik panting,” jelasnya. Meski tak mengecap pendidikan formal seperti sekolah menyanyi dan lainnya, Tyna belajar bernyanyi secara otodidak dengan melihat dan mendengarkan orang bernyanyi. Menyanyikan lagu Banjar, bagi Tyna, memiliki kesulitan tersendiri “Karena bahasa Banjar asli, kadang kita kurang mengerti juga artinya. Tapi pas tau artinya, ternyata maknanya dalam banget,” ucap Tyna yang karena alasan itu jadi menyukai lagu Banjar. Tyna pun berharap, lagulagu Banjar bisa dikenal banyak orang layaknya lagu pop. Tujuan lain Tyna mengikuti pemilihan Naga Kalsel ini adalah mengenal budaya daerah. “Terus terang, pengetahuan kebudayaan di kalangan remaja saat ini sudah mulai terkikis budaya Barat yang masuk,” papar Tyna prihatin. Dengan keikutsertaannya di Naga Kalsel, Tyna berharap wawasan budayanya bertambah dan ia pun bisa menularkan pengetahuannya kepada rekan-rekan sebayanya. (dwi)
“Bisa dikatakan, main iklan cuma sampingan. Mumpung dapat tawaran, kenapa tidak?” REZEKI AMALIA Model
Mencari Teman yang Cocok DUNIA musik sudah tidak asing lagi bagi Oly, hampir kesehariannya ia sempatkan untuk mengeksplorasi diri bermain musik sehabis pulang sekolah. Saat ini ia disibukkan dengan kegiatan Organisasi Siswa Intra Sekolah (OSIS), sebagai Wakil Ketua di SMA Negeri 2 Banjarmasin. “Untuk saat ini saya lebih ingin fokus ke OSIS dulu, tetapi tidak sampai meninggalkan musik kok, kadang-kadang masih tetap berlatih sendiri kalau ada waktu senggang,” ujarnya Gadis yang mempunyai nama lengkap Wilda Aulia ini mengungkapkan, berhentinya kegiatan sementara dari band, karena tugasnya yang menjadi salah satu pengurus organisasi sekolahnya yang membuat ia sibuk, dan terkdang tidak ada waktu untuk bisa bergabung dengan temannya untuk bermain musik. “Mencari waktu yang pas sangat sulit untuk bermain, apalagi di sekolah banyak kegiatan yang harus dilaksanakan, ya kendalanya karena masih memegang jabatan dan sudah menjadi kewajiban untuk lebih sibuk di sekolahan,” beber putri pasangan H Aftahuddin dan Hj Nelawati Oly menambahkan, selain faktor sibuk di sekolahnya, alasan keduanya juga belum menemukan teman main band yang cocok pada dirinya. “Sebelumnya masih cocok dengan band Plasma, ya karena ini (OSIS-red) jadi keluar,” terang gadis kelahiran 16 tahun silam ini Lanjutnya, sudah banyak tawaran dari band-band lain yang mengajak bergabung, tetapi masih ditolaknya dan masih beralasan belum menemui kecocokan dengan personel lainnya. Gadis yang memiliki hobi editing film dan fotografi ini berujar, lebih memilih mengikuti organisasi, menurutnya banyak kegiatan dan Wilda juga mendapat tantangan serta menambah Aulia wawasan tentang bagaimana cara bersosialisai. “Di sini saya bisa lebih bertanggung jawab, karena setiap ada acara. Yang menjadi ketua pasti saya, seperti acara ulang tahun sekolah dan merangkap sebagai ketua Spirit Smada itu yang menjadi kebanggaan,” ujar Oly seraya tersenyum. Kendati demikian, setelah tidak menjabat sebagai pengurus OSIS lagi, maka ia akan memulai kegiatan bermusik seperti dulu. Saat ini, ia memempunyai harapan bisa membuat album kembali, setelah mengeluarkan album pertamanya yang cukup lama saat duduk di bangku kelas V sekolah dasar (SD). “Mau ngerasain bikin album lagi, insya Allah dua tahun ke depan sudah ada albumnya,” katanya. (men)
Esha Gupta
bilang saya mirip sekali Angelina. Pernah foto keluarga saya beredar di dunia maya. Orang-orang pun mengomentari wajah ibu saya yang menurut mereka mirip Angelina. Saya yakin, bila ibu saya seorang seleb, ia pasti akan selalu dibanding-bandingkan dengan Angelina,” ungkap Esha. Lanjut cewek yang pernah tampil di kalender Kingfisher 2010 ini, dibilang mirip Angelina sebenarnya sebuah kehormatan. Terlebih, Angelina salah satu wanita paling seksi di bumi. “Ketimbang selalu membandingkan dengan Angelina, saya ingin orang melihat kiprah saya di dunia akting. Lagi pula, saya tak merasa ada untungnya dibilang mirip Angelina,” pungkas Esha.(bic/tnc)
Menari demi Gelar Galuh
Sri Agustina
11
SEBULAN ini, model Rezeki Amalia harus tinggal di Jakarta. Pasalnya, gadis bertinggi tubuh 172 sentimeter ini baru saja merampungkan iklan sebuah produk rokok. Direncanakan, iklannya bakal tayang di banyak stasiun televisi di Indonesia mulai bulan depan. Syutingnya rampung setengah bulan lalu. Kala itu, lokasi syutingnya di sebuah mal di Jakarta, yaitu Kelapa Gading Square. “Seru banget bisa ikut iklan ini. Soalnya, saya sekarang bergabung di sebuah agensi model di Jakarta,” sebut gadis berambut lurus ini. Syutingnya pun bersama model dari Colombia. Sontak saja, Lia, panggilan akrabnya, mengaku antusias sekali karena ini pengalaman asyik baginya bisa syuting bersama model dari negara lain. Dia pun sangat bersyukur bisa mendapat tawaran iklan ini. “Rasanya senang dan bersyukur. Ini sebuah pengalaman berharga sekali,” ungkapnya. Setelah sukses syuting iklan itu, dia kembali mendapat tawaran bermain iklan lainnya. “Iklan sebuah produk kopi, belum tahu syutingnya kapan tetapi sudah dapat tawaran dan langsung recast alias casting,” ungkapnya, Senin (7/1). Selebihnya, dia banyak berkegiatan di modeling. Aktivitas itu tetap menjadi kegiatan utamanya. “Bisa dikatakan, main iklan cuma sampingan. Mumpung dapat tawaran, kenapa tidak?” seru gadis berdarah Arab ini. Finalis Galuh Banjar Kota Banjarmasin 2012 ini pada Juli hingga Agustus 2012 lalu bersama model Banua lainnya ke Bali. Mereka mendapat undangan audisi di Indonesian Fashion Week. Dituturkannya kala itu, sebelum berangkat ke Bali, mereka dilatih oleh Rudy Prima di tempat bilyar Billboss di lantai dasar Duta Mall yang menaungi agensi mereka. Mereka dilatih cara berjalan atau blocking, ekspresi wajah, dan sebagainya. “Intinya, bagaimana cara berjalan yang benar sesuai model busana yang dibawakan. Kemudian, ekspresi wajah juga harus menyesuaikan,” beber Juara Harapan I Putra Bunga ini. Mereka juga membawa beberapa lembar kain khas Kalsel, sasirangan untuk dimodifikasi di kostum menjadi syal, selendang, dan lain-lain. Sekalian itu sebagai ajang promosi sasirangan di Pulau Dewata. (ath)
IST
Dialog Beba Masih Datar
IST
SUASANA di studio Frame Ritz Fans Club Edutainment di Jalan Belitung nomor 11 RT 9, Banjarmasin, pada Senin (7/1) malam tampak ramai. Ada puluhan pemuda dan pemudi memenuhi ruangan itu untuk mengikuti pengarahan dan latihan membaca dialog sebuah film televisi (FTV). FTV berjudul Banjarmasin Kucinta itu diproduksi oleh Nela Aftah Production. Bakal ditayangkan di salah satu stasiun televisi swasta di Indonesia. Satu per satu mereka berlatih membaca dialog sesuai dengan perannya. Mereka pun dilatih oleh seorang asisten sutradara dari Jakarta, Warih. Suasana pembacaan dan latihan dialog berjalan lancar. Namun terkadang, intonasi beberapa dari mereka masih tampak kaku, seperti sedang membaca teks. Seorang pemeran preman satu, Beba, diminta membacakan dialognya. Dia harus tampak galak ketika dia mencoba mengganggu seorang tokoh perempuan muda bernama Adys. “Hey cantik,” serunya dalam dialognya itu. Dia lantas harus berlaku galak karena sedang mencari kakak Adys karena sebuah dendam, namun Beba membacanya dengan nada yang agak datar. Demikian pula dengan beberapa rekannya yang lain yang juga berperan sebagai preman. “Coba membacanya santai saja. Jangan kaku seperti membaca teks begitu. Coba deh sekarang kalian terjemahkan dulu kalimatnya ke Bahasa Banjar, bahasa sehari-hari kalian biar lebih menjiwai,” titah Warih. Mereka pun lantas mengucapkan dialognya berbahasa Banjar namun isinya tetap sama. Intonasinya terdengar lebih santai dan mengena serta lebih terdengar seperti obrolan. “Nah, seperti itu maksud saya. Mengu-
BANJARMASIN POST GROUP/YAYU FATHILLAL
PEMERAN FTV produksi NAP sedang berlatih membaca dialog untuk persiapan syuting FTV.
capkan dialognya jangan seperti membaca teks. Santai saja seperti obrolan sehari-hari,” seru Warih lagi. Namun di antara mereka ini, tak semuanya intonasinya kaku. Seperti yang diucapkan oleh pemeran polisi, Indra dan tokoh Vikky yang diperankan oleh Bayu Bastari Setiawan. Keduanya tampak lebih luwes berakting dan berdialog sehingga Warih no comment. Latihan malam itu berlangsung dari pukul 19.30 Wita hingga selesai. Menurut Pemimpin Nela Aftah Production, H Aftahuddin, mereka bakal memproduksi tiga FTV termasuk FTV ini.
Syuting perdana dimulai Kamis (10/1) di Jembatan Barito. “Selanjutnya, akan banyak tempat lagi di Banjarmasin untuk lokasi syutingnya dan di beberapa tempat lainnya di daerah lain,” ujar H Aftahuddin yang ketika dihubungi malam itu sedang survei lokasi syuting di Loksado, Kabupaten Hulu Sungai Selatan. Sebelum syuting, pihaknya juga bakal mengadakan syukuran dimulainya syuting sekaligus jumpa pers dengan salah satu pemerannya, yaitu aktor Reza Rahadian di kediamannya di Jalan Belitung Belitung nomor 11, pada Rabu (9/1) pukul 16.00 Wita. (ath)
12
People in Motion
Metro Banjar
Otoriter Bukan Kekuatan Seorang Pemimpin
RABU 9 JANUARI 2013
TAKLUKKAN PARI MUARA SEBUHUR
MAHASISWA yang katanya memiliki intelegensi di atas rata-rata, mengaku pemimpin sebuah organisasi yang diagungkan dengan kekuatan sejuta bahasa dan retorika berbicara yang cerdas tapi otoriter, apalah guna? ADU kuat dengan ikan yang meKenapa tulisan ini menitikberatkan kepada nyambar umpan atau strike, menjadi mahasiswa, karena mahasiswa adalah cerminan pemimpin saat penuh sensasi bagi mancing mamasa depan. Ingin tau bagaimana pemimpin masa depan nia. Peluh bercucuran saat menarik ikan delapan atau 12 tahun akan datang? Lihatlah pergerakan ke kapal atau ke darat, membawa emosi mahasiswa saat ini! tersendiri. Terlalu luas mungkin pembahasan tentang mahasiswa Apalagi bila ikan buruan termasuk dengan segala pergerakannya, saya ambil organisasi kampus yang susah didapat, kian menambah sebagai pengerucutan dari pergerakan mahasiswa. Organisasi semangat untuk bisa menaklukkannya. kampus adalah salah satu elemen pergerakan mahasiswa. Tak heran, jika para mancing mania pun Sebagai wadah berkumpulnya mahasiswa dengan visi dan rela menempuh jarak puluhan hingga misi yang sama, demi mencapai tujuan bersama. ratusan kilometer untuk merasakan Organisasi kampus sasensasinya. ngatlah penting bagi mahaSeperti itulah yang dialami H Yusi, siswa ketimbang kuliah dan warga Banjarmasin yang juga anggota kuliah “melulu”. Organisatoris komunitas Paunjunan Banua. Lelaki atau bahkan aktivis, menjadi yang hampir 30 tahun menggeluti hobi nilai tambah bagi mahasiswa di memancing, ini berpengalaman di segala samping aktivitas kuliahnya. medan baik mancing di rawa, sungai, Tak ada bedanya antara siswa kolam bahkan laut. dan mahasiswa tanpa berkecim“Senang mancing sejak kecil. Sekitar pung di dunia organisasi. 1975 sudah mulai mancing, waktu itu Lalu, apa hubungannya depapuyu (betok), kemudian ke kolam yang ngan otoriter seorang pemimpin? mulai ramai sejak 1990-an,” kata H Yusi. Otoriter adalah sebuah sistem Dia pun sering mengikuti lomba perpolitikan, baik itu politik kammancing, tak hanya pus, negara, masyarakat, keluarga, di Banjarmasin tapi dll. Otoriter dipimpin oleh satu orhingga Jawa Timur Putra din Eka i.com dan kota-kota lainang diktator yang menginginkan d ru a h a ks a: K purreda tujuan emosi pribadinya tercapai Nam www.da nya. Pulangnya pun http: // tanpa mempedulikan orang yang tak dengan tangan dipimpinnya, hal tersebut akan hampa. “Pernah damenghasilkan sebuah faham yang pat motor dan hadiah bernama komunis atau komunisme. lainnya,” ungkapnya. Pemimpin yang otoriter biasanya Dari berbagai pememiliki 3 ciri khas, yaitu monoisme, ngalaman tersebut, menganggap bahwa Kekerasan itu lumrah, diakui pekerja di perudan bertahan di puncak adalah tujuannya. sahaan swasta ini, Pastinya tidak ada yang menginginkan dipimpin oleh pemimpin seperti itu. Anggota, organisatoris itu tidak digaji?! Tentu, organisasi kampus mana yang menggaji anggotanya? Organisasi itu memang menyita waktu, tenaga dan pikiran tanpa digaji sepeserpun. Namun banyak manfaat yang akan didapat dari organisasi, contoh paling simpel adalah mengerti arti sistem. PERALA TAN memancing baik PERALAT joran, reel penggulung, kenur dan Lalu, ketika sudah seperti itu, apakah mampu bertahan lainnya juga perlu perawatan. orang yang sudah tidak mendapat gaji harus menjadi babu Berikut caranya dipaparkan dari sosok pemimpin yang seperti itu. mancing mania Banjarmasin, H Menjadi pemimpin adalah sebuah tanggungjawab berat Yusi yang juga anggota yang harus dipikul. Ketika orang yang dipimpinnya merasa komunitas Paunjunan Banua: didzolimi, berarti dosa besar untuk pemimpin itu. ● Setelah memakai, sebaiknya Pemimpin yang baik yang selalu diharapkan adalah alat pancing dibersihkan pemimpin yang mampu menjunjung tinggi rasa keadilan dengan benar. anggotanya, mampu mengayomi anggotanya dan berorientasi Bisa dilap dengan kain basah, kepada anggota dan tujuan bersama. Jika sebuah organisasi kemudian dilap dengan kain dipimpin oleh pemimpin yang seperti ini, organisasi tersebut kering. akan menjadi organisasi yang maju dan solid, itulah yang ● Untuk reel, perlu perawatan namanya berorganisasi. khusus seperti diminyaki. Selengkapnya tentang tulisan ini, bisa dibaca di blog http: //www.dapurredaksi.com. (*)
saat strike itulah yang paling susah. Terutama ikan lamun-lamun, kakap merah, serta ikan pari. Baginya, ikan bertubuh pipih dengan nama latin Dasyatidae, ini tak mudah ditaklukkan saat memakan umpan di kail. “Seru jika umpan dimakan ikan pari. Untuk menarik ikan ini perlu perjuangan dan tak mudah,” paparnya. Beda, lanjutnya, dengan ikan lain yang begitu memakan umpan langsung
“
Seru jika umpan dimakan ikan pari. Untuk menarik ikan ini perlu perjuangan dan tak mudah
berenang. Sementara pari, sepertinya langsung membawa umpan ke dasar laut. “Kata kita urang Banjar, langsung mata kail dibawanya bepatak di dasar laut . Nah, ini sangat susah untuk ditarik,” bebernya. Makin sulit, jika yang memakan umpan adalah ikan pari besar. Perjuangan untuk menarik ikan ke atas memerlukan waktu yang lama. Karena itu, ada teknik tersendiri untuk menaklukkan ikan yang menurutnya mempunyai rasa daging yang hampir mirip ayam ini. “Lama juga, sangat berat untuk menaikkan ikan ini. Sempat tarik menarik hampir 30 menit,” ceritanya saat menangkap pari di Muara Sebuhur, perairan laut di Kabupaten Tanahlaut. Hasilnya tak mengecewakan. Ter-
nyata pari yang memakan umpan kailnya beratnya sekitar 14 kilogram. “Diameternya sekitar setengah meter lebih sedikit,” paparnya dengan bangga. Caranya menaklukkan pari, yakni saat tali pancing kencang akibat ditarik pari maka perlu digetarkan. Akibat getaran itu, membuat perlawanan pari mengendor. “Saat itulah kita harus cepat menarik pancingan atau joran,” pungkasnya. Diakui Nanang, satu pemancing dari Banjarmasin mengakui, memang agak susah untuk memancing khusus pari. “Sebab kadang, umpan justru dimakan oleh ikan lain. Makanya, jika dapat pari itu sebagai bonus mancing,” paparnya. (dwi)
”
H YUSI Anggota Paunjunan Banua
A ISTIMEW
H YYusi usi ISTIMEWA
Hilangkan Bau Amis Ikan ● Peralatan lain seperti korang, seser, baskom dan segala piranti tambahan lainnya, cukup dengan cara dicuci sampai bersih. ● Hilangkan bau umpan dan bau amis ikan yang menempel di peralatan untuk menghindari gangguan binatang pengerat dan serangga yang merusak. ● Untuk peralatan yang terbuat dari besi, hindari menyimpannya saat masih basah. (dwi)
ISTIMEWA
ANEKA IKAN - Muara Sebuhur, perairan laut di Kabupaten Tanahlaut, salah satu tempat favorit komunitas mancing Paunjunan Banua berburu ikan. Aneka ikan terdapat di sana di antaranya lamun-lamun, kakap, hingga pari yang termasuk sulit ditaklukkan.
Gabung di FB koran Metro Banjar SEORANG seniman tradisional Kalsel diamankan anggota Polsek Banjarmasin Timur karena diduga terseret sabu. Dayat Eboy Sungguh sngat disaygkn klau benar seorang seniman mnggunakn sabu. Ivan Sajjagentnammanya ubuyy,, sangat dsayangkan mun dasar bujur positif pemakai sabu seniman nentu leh aii. Mudahan seniman yg lain jgn umpt2an Rahman Leo Dragneel sngt d syaNKan klo seNiman mlai menggunkan Sabu, pdhl bkan Contoh yaNg baik buat generasi muda. PoLisi hrus brtindak cepat Seloe Rheeo Sudarman Semua bisa saja terinfeksi drugs, tapi kembali ke personalnya masing2. Kuat atau tidak membentengi diri.
Pangeran Antasari wah mencoreng nama baik sndri ..serta para seniman banjar
Adi Al Malabari H ukum se’adil adilx jaa.... Ainuddin Az-Zukhairy Kalau melanggar hukum harus dijalankan hukum yang ada dinegara kita ini. WaLdy Bunt Mgkin Dia nyaBU untk dapat insPirasi ,tp insPirasi biar cepat masuk Penjara Fahrul Acong mudah-mudahan hanya dugaan, tapi kalau emang terbukti apa boleh buat hukum harus tetap ditegakan. Hanny Azlea Azhorra waaaahhhhh gosep baru ne,,, tindak lanjuti secepat ya...jgn smpe anak muda kalsel ,,tergiur Hm Hazmie Ilmi
Sang Penghibur Ngerinya pang
Adiet Los Galaticos sangat di sayang kn tp tetap harus di hukum..
Arie Estetiga Kurung, tangkap
sayang, seorang seniman tersandung Narkoba Berupa Sabu, padahal seniman itu rata-rata bakat alami, kenapa di campur dengan sabu,, Ags Atna Seorg seniman itu sebenarnya hrs jd cth yg baik tp ini lh lika liku hdp manusia tdk lepas dri kekhilapan. Mdh2n jd pljrn buat kt semua.
Yanni Makkie Dua Turut prihatin, semoga om jhon dan keluarga sabar menghadapi cobaan ini ... Anto Arsenal Mungkin menurut dia m’nyabu seni yg baru. Harry Nazuwa Begitu lah zaman sekarang, sekali nyoba mantap, setelah itu baru ke enakan Bunda Hafi Cressida Sya cuma bs bilang prihatin aja sm gnerasi skarang,sbb siapapun blm ad yg bs mnyelsaikn mslah narkoba di banjarmasin Rahmadi F. Ramadhan Hukum ya hukum, ga mandang siapapun itu. Tindak aja.. Humaidi Umay Part I Apa nyaman nya bajual sabu tuch, merusak ahlak zha, brantas sampai ka bandarnya pak polisi ae.... Sandra Nakh Liejhas seharusnya se0rang seniman itu jadi cnt0h yg baik!
Lestary d’Angel kembali pda dri sndri z. narkoba tidak memandang pa dia preman. . ank alim. . pejabat skalipun. . kalau d dalm dri mnusia tdak d tnam kn aklak yang baik Agust Archi Syahrivana jangankan seniman pejabat ja pake sabu. berarti sdh merajalela yg namanya sabu..
Hanah Sie Nouna Astagaaa..bkin malu az toch seniman. Seharus,a m,berikn contoh yg baeg koq mlah bgtu yachh,,, Herry JustAlways NoFree Prestasi tanpa narkoba. Keren coy !!
Serdadu Kecil Kalo seniman tu harus menciptakan suatu karya seni ,eehhh malah pake sabu.
Ayu’cazella Luv’nuaa D’yan Qudhamerta Wah’ sungguh sgt di syg kan seorang seniman, akhr nuaa kedapatan mekonsumsi sabu, akhr nuaa, nanti berakhir di penjara
Muhammad Salman Tujuhtujuhsatu bukAn seniman aja,semua kaLangan masyarakat yg bekerja dibidang apapun sudah terjerumus dlm narkobA
MozaReyla Sang Vocaliz semoga tidak ada lagi terjadi hal seperti ini ..seniman harus berkarya dengan inspirasi bukan dengan narkoba
Lensa FB BAGI temanteman yang hobi fotografi, bisa gabung di Lensa FB. Kirim atau tag foto Anda yang menarik dan unik ke akun Metro Banjar, Metrobjr II atau Koran Metrobjr. Foto yang terpilih kami tayangkan di koran Metro Banjar. Maaf, tanpa Pengirim : Qhethalithaseventeen Vhermayshuriexbhoendha imbalan. Trims. Keterangan foto: Liburan ke pantai w/ mereka
RABU
Futsal Blitz
9 JANUARI 2013
Metro Banjar
13
BPOST GROUP/AYA SUGIANTO
Terbiasa Menahan Serbuan
DOK BPOST
Jadi Tulang Punggung Keluarga PERJUANGAN dan pengorbanan yang dilakukan Irwan Pranata patut diacungi jempol. Meski baru berusia 20 tahun, dia sudah menjadi tulang punggung keluarga. Betapa tidak, sejak berusia 16 tahun mantan pemain PON Kalsel ini telah ditinggal kedua orangtuanya, Indra Surya dan Sabda Wati. Sejak itu pula dia punya tugas besar mengasuh kedua adiknya, Suryadinata (15) dan Fitriandi Alamsyah (7). Ketika fokus mengikuti tim futsal PON Kalsel, kedua adiknya tersebut dia titipkan pada neneknya di Pekauman RT 6 No 2 Banjarmasin. Setelah lama meninggalkan berpisah karena membela tim PON Kalsel di PON XVIII Riau 2012, kini Irwan Pranata ingin menghabiskan waktunya untuk mengurus kedua adiknya tersebut. Suryadinata kini duduk di kelas 1 SMAN-10 dan Fitriandi Alamsyah kelas III SDN Kelayan Selatan. “Saya ingin fokus mengurus adik-adik saya dulu,” kata Irwan Pranata. Agar tidak lagi jauh dari kedua adiknya, menurut Irwan Pranata, setelah tim futsal PON Kalsel yang menyumbangkan medali perunggu dibubarkan, dia Irwan Pranata hanya mengikuti pertandingan futsal antarkampung, yang dilaksanakan di beberapa daerah di Kalsel. Alumnus SMAN-4 Banjarmasin tersebut menjelaskan, hasil sekali bermain mengikuti tim futsal antarkampung, memang cukup lumayan. “Sekali bermain saya bisa dibayar Rp 400 sampai Rp 500 ribu,” kata pemain PON Kalsel bernomor punggung 15 ini. Uang penghasilan membela PON Kalsel dan laga antarkampung tersebut, bisa digunakan untuk kebutuhan kedua adiknya bersekolah. “Alhamdullilah uang dari bermain futsal itu saya bisa membantu nenek dan kedua adik saya,” kata pemain kelahiran Banjarmasin 24 April 1992 ini. (buy) DOK BPOST
TIM SMAN 4 Banjarmasin A dan SMKN 1 Banjarmasin ketika berlaga pada Smasa Futsal Competition 2013, Selasa (8/1).
z Sempat Tertinggal 0-4 PARTAI SMAN 4 Banjarmasin A versus SMKN 1 Banjarmasin, menjadi laga pembuka Smasa Futsal Competition 2013, yang berlangsung di Lapangan Futsal Out Door SMAN 1 Banjarmasin, Selasa (18/1). Dalam pertandingan yang berlangsung sengit itu, SMKN 1 berhasil menang secara dramatis dengan skor 6-5. Saat skor imbang 5-5, SMKN 1 berhasil menambah gol kemenangannya di pengujung pertandingan babak kedua. Kegembiraan pemain SMKN 1 membuncah manakala wasit meniup peluit tanda berakhirnya pertandingan. Kegembiraan itu seakan menutupi kesedihan mereka di babak pertama, dimana SMKN 1 tertinggal 0-3 untuk keunggulan SMAN 4 A. Berkat semangat pantang menyerah, SMKN 1 berhasil mencetak 6 gol di babak kedua. Sementara SMAN 4 A hanya mampu menambah 2 gol. Hasil akhirnya SMKN unggul 6-5, sebagai modal melaju ke babak berikutnya. Pelatih SMKN 1, Aditya mengaku puas dengan hasil yang diraih anak asuhnya. “Keunggulan lawan di babak pertama, mampu kami balas di babak kedua,” katanya, usai pertandingan.
“
“
PERHELATAN Liga Futsal Amatir Indonesia yang dilaksanakan di Sukabumi, Jawa Barat, 15-25 Januari, tinggal menghitung hari. Namun, kiper Dian Yuspa Saijaan (DYS) Kotabaru sudah tak sabar menyongsong liga tersebut. “Jujur saja darah saya sudah panas dingin menghadapi liga ini,” kata Mahyuni via ponselnya. Mantan kiper PON Kalsel pada PON XVIII tersebut mengatakan, bersama tim barunya tersebut, dia bertekad membuat sejarah baru juara Liga Futsal Amatir Indonesia. Mahyuni juga berharap pada Liga Futsal Amatir nanti, dia menjadi kiper yang paling sedikit kebobolan. Diakui dia, Liga Futsal Amatir Indonesia Badan Futsal NasioMahyuni nal (BFN) PSSI memang baru kali pertama diikutinya. Bahkan, kata Ayah --demikian Mahyuni biasa disapa-- juga buta dengan kekuatan bakal lawannya. Meski begitu, hal tersebut tidak membuatnya gentar, karena sudah terbiasa menahan gempuran dan serangan bertubi-tubi pemain berkualitas seperti timnas ketika tampil di PON XVIII Riau 2012. “Tendangan pemain timnas saja bisa saya adang, apa lagi tendangan pemain Liga Amatir ini,” kata Ayah, agak percaya diri. Pada Liga Amatir Futsal dilaksanakan di Sukabumi, Jawa Barat nanti, tim wakil Kalsel, DYS Kotabaru akan berada di Grup B. Atau bersaing Dian Conder asal Bandar Lampung, Mestran Bantaeng (Sulsel), CA2 FC Bandung, Monster United Lombok dan GVS Jogyakarta. (buy)
Kerja sama antarpemain dan mental yang tangguh, menjadi kunci kemenangan anak-anak ADITYA Pelatih SMKN 1
Aditya salut dengan mental pemain-pemainnya yang tidak drop, meski tertinggal cukup jauh di babak pertama. “Kerja sama antarpemain dan mental yang tangguh, menjadi kunci kemenangan anakanak,” katanya. Kapten Tim SMKN 1, Slamet Riyadi bertekad terus menang pada pertandingan berikutnya. “Kami harus fokus dan menjaga kekompakan tim,” katanya. Dengan waktu persiapan yang singkat untuk pertandingan kedua, kata Slamet, dia dan rekan-rekannya harus menjaga fisik tetap fit. Joging dan push up menjadi menu latihan selama mengikuti turnamen. Lain halnya dengan kubu SMAN 4. Mereka cukup terpukul dengan kekalahan kemarin. Apalagi, menurut pelatihnya Ari, kekalahan itu tak lepas dari keteledoran wasit yang memimpin pertandingan.
Saat gol kelima SMKN 1, ada dua bola yang berada di lapangan. “Jika ada dua bola di lapangan, harusnya saat itu juga wasit menghentikan pertandingan. Tapi wasit membiarkannya sehingga terjadi gol,” kata Ari. Gol kelima SMKN 1 tersebut menurut Ari menjadikan pemain-pemain SMAN 4 A turun mentalnya. Kondisi ini dimanfaatkan oleh pemain-pemain SMKN 1, sehingga berhasil mencuri satu gol beberapa saat sebelum pertandingan berakhir.
Kekalahan itu membuat SMAN 4 Banjarmasin A tersingkir dari Smasa Futsal Competition 2013. Selanjutnya
sekolah ini tinggal berharap dari tim SMAN 4 Banjarmasin B, yang kemarin menang 4-1 atas SMAN 1 Banjarmasin. (ari)
Hasil Laga kemarin z SMAN 4 Bjm A vs SMKN 1 Bjm 5-6 z SMAN 2 Bjm vs MAN 3 Bjm 1-0 z SMAN 4 Bjm B vs SMAN 1 Bjm 4-1 z SMKN 1 Gambut vs SMAN 2 Bjm 1-1 (SMAN 2 menang adu penalti 2-1) Jadwal Rabu (9/1) z 15.00-15.45: SMK Binban vs SMAN 5 B z 15.45-16.30: SMAN 2 A vs SMAN 6 A z 16.30-17.15: MAN 1 B vs SMAN 1 Bjb A z 17.15-18.00: SMAN 6 B vs MAN 1 A
Empat Gol yang Sia-sia PEMAIN SMAN 4 Banjarmasin A, Her- memutuskan itu gol,” ujarnya. Siswa kelas XII Jurusan Perkantoran ini liannor pantas menjadi bintang pada laga pembuka Smasa Futsal Competition 2013. Dia mengatakan, dia tetap bersemangat sepanjang pertandingan. Itulah yang memmencetak empat gol alias quattrick buatnya mampu mencetak empat saat timnya melawan SMKN 1 Bangol sepanjang pertandingan. jarmasin. Dua dari empat gol itu, dihaSayangnya, empat gol itu mensilkan Herliannor melalui bola mati jadi sia-sia, karena tak mampu setelah pemain lawan melakukan membuat timnya menang. Herpelanggaran. Empat gol itu pula liannor pantas kecewa atas kekayang sementara ini membawa Herlahan 5-6 atas lawannya. liannor menjadi top skor di Smasa Usai pertandingan, beberapa saat Futsal Competition 2013. dia harus tertunduk lesu sebagai Kegemaran Herliannor ekspresi kekecewaan pemain berusia terhadap olahraga futsal, telah 18 tahun ini. Herliannor dimulai pada 2006. Secara rutin dia Meski kecewa, Herliannor beruterus berlatih, setidaknya tiga kali saha tegar dan menerima hasil pertandingan. Termasuk gol kelima SMKN 1 yang sempat sepekan. “Setiap kali bermain, biasanya saya bersama dipersoalkan pelatih maupun teman-temannya. “Keputusan ada di wasit, dan wasit sudah teman-teman yang berbeda,” katanya. (ari) BPOST GROUP/M ARIEF P
0901/M13
14
Pro Consumers
Metro Banjar
Di Indonesia Ada 5 Penanggalan
KALENDER AYAM JANTAN
BEBERAPA etnis atau agama di Indonesia memiliki sistem kalender tersendiri yang mereka aplikasikan hingga kini. Berikut lima macam kalender di Tanah Air yang mendampingi kalender Masehi: 1. Kalender Hijriyah Kalender Hijriyah atau Kalender Islam, digunakan oleh umat Islam, termasuk dalam menentukan tanggal atau bulan yang berkaitan dengan ibadah, atau hari-hari penting lainnya. Kalender ini menggunakan peredaran bulan sebagai acuannya, berbeda dengan kalender biasa (kalender Masehi) yang menggunakan peredaran matahari. 2. Kalender Jawa Merupakan perpaduan antara budaya Islam, budaya Hindu-Buddha Jawa dan bahkan juga sedikit budaya Barat. Siklus hari yang dipakai ada dua, mingguan terdiri atas tujuh hari dan siklus pekan pancawara yang terdiri dari lima hari pasaran. 3. Kalender Sunda Penanggalan ini digunakan oleh masyarakat tradisional Sunda. Yang membedakannya penamaan bulan, minggu, dan harinya. Adapun urutan bulan menurut kalender Sunda yaitu Kartika, Margasira, Posya, Maga, Palguna, Setra, Wesaka, Yesta, Asada, Srawana, Badra, dan Asuji. Penamaan hari dalam kalender Sunda ialah Radite (Minggu), Soma (Senin), Anggara (Selasa), Buda (Rabu), Respati (Kamis), Sukra (Jumat), dan Tumpek (Sabtu).
RABU 9 JANUARI 2013
NET
4. Kalender Saka Kalender Saka berasal dari India. Di Jawa dan Bali kalender Saka ditambahi dengan cara penanggalan lokal. Setelah agama Islam masuk, di Mataram, oleh Sultan Agung diperkenalkan kalender Jawa Islam yang merupakan perpaduan antara kalender Islam dan kalender Saka. 5. Kalender Saka Bali Kalender Saka Bali adalah sistem penanggalan yang digunakan oleh orang Hindu Bali di Pulau Bali dan Lombok. Kalender Saka Bali tidak sama dengan Kalender Saka dari India, namun kalender Saka yang sudah dimodifikasi dan diberi tambahan elemen-elemen lokal. Kalender Saka Bali bisa dikatakan merupakan penanggalan syamsiah-kamariah (surya-candra) atau luni-solar. Jadi penanggalan ini berdasarkan posisi matahari dan sekaligus bulan. Dikatakan konvensi atau kompromistis, karena sepanjang perjalanan tarikhnya masih dibicarakan bagaimana cara perhitungannya. (wikipedia.org/uniknya.com)
UNTUK BETINA ADA-ada saja ulah pengusaha telur di Inggris ini. Sebuah perusahaan ayam petelur di Inggris, Happy Egg Co, memproduksi kalender pejantan seksi untuk ayam-ayam betina. Kalender yang disebut Nine Peck 2013 dibagikan kepada peternakan dan petani kecil dalam upaya untuk membiarkan ayam-ayam betina ‘live to the fullest’, atau lebih hidup. Media Metro, melaporkan ada lebih dari 100 ayam jantan mengikuti audisi untuk foto kalender yang diambil gambarnya oleh fotografer fashion, Nathan Pask. Berbagai pose menggoda ditampilkan oleh kalender tersebut, mulai dari foto ayam di tempat tidur, mandi gelembung, sampai di antara kelopak mawar. Peternak ayam senior, Jean-Paul Michalski, mengatakan dia berharap kalender ini akan menjadi jalan keluar akan kenyataan bahwa ayam jantan hidup dilarang berada di sekitar rumah ayam untuk menjaga telurtelur tidak dibuahi untuk diperjualbelikan. “Ayam betina sebenarnya makhluk yang sangat visual, sehingga saat itulah kami memutuskan untuk membuat kalender ayam pejantan pertama spesial untuk ayam dan melihat apakah itu membuat mereka bahagia,� katanya menambahkan. Happy Egg Co juga akan membagi-bagikan lebih dari 1.000 kalender di Facebook dan Twitter mereka. Sementara itu, info bagi Anda yang punya tanggal istimewa dan ingin mengabadikannya lebih dari sekadar foto. Kini ada kalung emas dengan hiasan kristal swarovsky berbentuk kalender. Liontin kalung berbentuk lempengan yang akan mendapat stempel bulan dan tahun sesuai
NET
NET
tanggal istimewa sang pemesan. Kemudian, pada bagian tanggal istimewa akan direkatkan sebuah kristal swarovsky dengan warna yang
sesuai dengan warna bulan. Karena kalung ini merupakan kalung personal, maka saat Anda mengunjungi situs Etsy dan masuk ke toko PunkyJane, Anda akan diminta untuk mengisi lampiran kapan tanggal istimewa itu. Tak hanya berupa liontin, Sandy sang pemilik toko akan memberikan rantai sepanjang 40 cm dengan warna yang senada, berlapis emas. Bahan pembuat kalung dan lionton adalah tembaga 90 persen dan seng 10 persen. Emas pelapis yang
dipakai adalah 14 karat atau 20 karat. Dengan keunikan dan keistimewaan kalung ini, harga yang ditawarkan adalah 150 Dolar Amerika. Jika Anda tak terlalu menyukai penanda tanggal berupa kristal swarovsky, Anda bisa memesan penanda berupa highlight berbentuk oval pada hati yang melingkari tanggal istimewa. Jika Anda ingin rantai kalung yang lebih panjang atau pendek, Anda juga bisa memesan yang sesuai dengan keinginan Anda. (net)
0901/M14
RABU
Good News
9 JANUARI 2013
Pasar Bauntung Batuah Dapat Tambahan Modal
Metro Banjar
WARGA MALAYSIA IKUTI HAUL MUTIARA BANJAR WAKIL Bupati Banjar HA Fauzan Saleh di antara jemaah yang menghadiri haul ke-24 tokoh agama Kota Martapura, AlAlimul Allamah KH Syarwani Abdan atau Guru Bangil di Pondok Pesantren Muhammad Aryad Al Banjari di Kecamatan Bangil, Kota Pasuruan, Jawa Timur, Minggu (6/1).
HUMAS PEMKAB BANJAR
BUP ATI Banjar Sultan H Khairul Saleh bersalaman dengan BUPA Ketua DPRD Banjar HM Rusli seusai penandatangan persetujuan raperda.
MARTAPURA - Bupati Banjar Sultan H Khairul Saleh selaku pihak eksekutif menyampaikan pendapat akhir atas Rancangan Peraturan Daerah tentang Penambahan Penyertaan Modal Pemerintah Kabupaten Banjar berupa Barang Milik Daerah pada Perusahaan Daerah Pasar Bauntung Batuah Kabupaten Banjar di gedung DPRD Banjar, Martapura, Selasa (8/1). Sultan menyatakan, raperda itu dimaksudkan sebagai landasan yuridis dalam pemindahtanganan barang milik daerah kepada perusahaan daerah. “Barang milik daerah tersebut merupakan penyertaan modal yang selanjutnya dijadikan barang milik daerah yang dipisahkan,” terangnya. Namun walaupun statusnya dipisahkan, ujarnya lagi, dalam pengelolaannya tetap berpedoman pada Peraturan Pemerintah No 6 Tahun 2006 tentang Pengelolaan Barang Milik Daerah dan Permendagri Nomor 17 Tahun 2007 tentang Pedoman Teknis Pengelolaan Barang Milik Daerah. Sultan Khairul Saleh berharap penambahan penyertaan modal Pemkab Banjar sebesar Rp. 477,4 miliar dapat meningkatkan permodalan dan kinerja Perusda Pasar Bauntung Batuah di sektor perdagangan bagi seluruh masyarakat. Rapat paripurna tersebut diakhiri dengan penandatanganan persetujuan terhadap Rancangan Peraturan Daerah tentang Penambahan Penyertaan Modal Pemerintah Kabupaten Banjar berupa Barang Milik Daerah pada Perusahaan Daerah Pasar Bauntung Batuah oleh Ketua DPRD Banjar HM Rusli disaksikan Bupati Banjar Sultan H Khairul Saleh, Wakil Ketua DPRD KH Ali Murtado, Wakil Ketua DPRD Drs Suryanto dan para peserta rapat lainnya. (hms)
■
15
HUMAS PEMKAB BANJAR
MARTAPURA - Ribuan muslim dari berbagai daerah di Indonesia, Malaysia dan Hadral Maut Yaman, mengikuti haul ke-24 tokoh agama Kota Martapura, Al- Alimul Allamah KH Syarwani Abdan atau Guru Bangil yang dilaksanakan di Pondok Pasantren Muhammad Aryad Al Banjari Gang Mujair Kelurahan Kauman, Kecamatan Bangil, Kota Pasuruan, Jawa Timur, Minggu (6/1). Selain para habaib dan ulama serta tokoh agama dan masyarakat dari berbagai daerah dan luar negeri, juga hadir Gubernur Kalimantan Selatan H Rudy Ariffin, bupati Pasuruan dan beberapa bupati dari
Kalsel. Wakil Bupati Banjar HA Fauzan Saleh bahkan sempat berbincang akrab dengan anak almarhum KH Syarwani Abdan yaitu KH Kasful Anwar. Dalam manakib yang dibacakan oleh Kasful Anwar, pada usia muda setelah menuntut ilmu di Pondok Pesantren Darussalam Martapura, KH Syarwani Abdan bermukim di Bangil untuk menuntut ilmu agama kepada para ulama yang di wilayah tersebut. Di antaranya KH Muhdar Gondang, KH Bajuri, KH Ahmad Jufri serta KH Abu Hasan Wetan Angun. Pada usia 16 tahun, Muhammad Syarwani Abdan be-
rangkat ke Tanah Suci Mekkah guna meneruskan menuntut ilmu bersama saudara sepupunya yang bernama Al-Alimul Allamah KH Sya’rani Arif, dengan bimbingan dan pengawasan penuh dari paman beliau Al-Alimul Allamah KH Muhammad Kasyful Anwar. Selama menuntut ilmu di sana, Syarwani Abdan belajar dengan berbagai para ulama yang ada di kota tersebut seperti Syekh Sayyid Muhammad Amin Al-Kutbi, Syekh Sayyid Ali- Almaliki, Syekh Umar Hamdan, Syekh Muhammad Alwi, Syekh Hasan Masy’syat, Syekh Abdullah Al-Bukhari Syekh Saifullah Ad-Dakistani, Syekh Syafii Kedah, Syekh
Sulaiman serta Syekh Ahyat. Berkat taufik dan hidayah dari Allah SWT melalui kecerdasan dan kepintaran yang dimilikinya, hanya dalam beberapa tahun menuntut ilmu di Mekkah, KH Syarwani Abdan dan KH Sya’rani Arif dikenal oleh para teman seangkatan serta para gurunya sebagai santri yang cerdas dan pandai serta tawadu dalam menuntut ilmu dan taat terhadap guru-gurunya. Karena itulah kemudian KH Syarwani Abdan dan KH Sya’rani Arif dikenal dengan sebutan Dua Mutiara dari Banjar. Setelah 10 tahun menuntut ilmu di Mekkah, KH Syarwani Abdan dan KH Sya’rani Arif
pulang ke Indoensia. Saat berada di Tanah Air, Syarwani Abdan menggelar pengajian majelis taklim di rumah dan mengajar di Pondok Pesantren Darussalam Martapura, sedangkan di Bangil dia menggelar pengajian untuk kalangan umum dan khusus untuk para kalangan alim ulama di kota tersebut. Pada 1970, KH Syarwani Abdan mendirikan sebuah pondok pesantren di wliayah Bangil yang diberi nama Pondok Pesantren Datu Kelampayan. KH Syarwani Abdan wafat pada 11 September 1989 sekitar pukul 19.00 WIB dalam usia 76 tahun. Beliau dimakamkan di Bangil. (hms)
Advertorial
Membangun Lumbung Pangan Masyarakat
Batola Sukses Kurangi Konsumsi Beras SRG Solusi Petani
BPOSTGROUP/RIZKY HUMAS
KEBIJAKAN Bupati Batola H Hasanuddin Murad dalam bidang ketahanan pangan patut mendapat acungan jempol. Karenanya, wajar orang nomor satu di Bumi Ije Jela itu mendapatkan penghargaan dari Presiden Republik Indonesia berupa Adhi Karya Pangan Nusantara dan Satya Lencana Bidang Pertanian dalam periode pertama kepemimpinannya. Bersama Wakil Bupati H Ma’mun Kaderi, Hasanuddin Murad akan mendirikan lumbung pangan masyarakat. Di Batola terdapat 29 lumbung pangan masyarakat yang tersebar di 17 kecamatan dengan omset sebesar Rp 1,7 miliar. Keberasilan lumbung pangan masyarakat inilah yang menjadi pertimbangan pemerintah pusat memberikan penghargaan Adhi Karya Pangan Nusantara. Dengan modal yang dipinjami Pemkab melalui APBD, Lumbung Pangan Masyarakat membeli gabah petani. Kemudian diolah menjadi beras dan dijual. Selain itu, Lumbung Pangan masyarakat juga melakukan tunda jual gabah. Ketika harga tinggi, gabah yang ada dalam lumbung pangan masyarakat baru dijual. Menurut bupati Batola, ada yang dikucurkan Pemkab Batola ke lumbung pangan masyarakat siaftnya bergulir lamanya antara tiga sampai lima tahun. Pemkab hanya mengambil dari keuntungan bersih sebesar 30 persen.”Tiap tahun lumbung pangan masyarakat memberikan pemasukan bagi PAD sebesar Rp 13 juta,” sebut Hasanuddin Murad. Selain lumbung pangan masyarakat, Pemkab Batola juga memberikan bantuan untuk Lembaga Distribusi Pangan Masyarakat (LDPM). Dana yang dikucurkan untuk lembaga ini dari APBN sebesar Rp 750 juta dan APBD Batola Rp 450 juta. Tugasnya lembaga ini sama dengan lumbung pangan masyarakat untuk menjaga ketahanan pangan. LDPM juga melakukan pembelian gabah milik petani dan kemudian mengolah jadi beras untuk dijual. Selain itu, kata Hasanuddin Murad, lembaga ini membeli gabah petani dan melakukan tunda jual menunggu harga tinggi. “Jadi petani mendapat nilai tambah dan meningkatkan pendapatan mereka, sekaligus menjaga ketahanan pangan,” kata Hasanuddin Murad. Satu lagi lembaga yang juga dibiayai Pemkab dan pemerintah pusat untuk menjaga ketahanan pangan nasional adalah Lembaga Usaha Ekonomi Produktif (LUEP). Dana yang dikucurkan sebesar Rp 600 juta untuk tujuh LUEP. Bedanya dana dari LUEP bisa dipinjamkan kepada pedagang padi. (don/*)
H Ma’mun Kaderi Wakil Bupati Barito Kuala
H Hasanuddin Murad Bupati Barito Kuala
ISTIMEWA
PENGHARGAAN Adhi Karya Pangan Nusantara telah diraih Bupati Barito Kuala (Batola) H Hasanuddin Murad. Sebuah penghargaan dari Presiden RI Susilo Bambang Yudhoyono atas keberhasilan Pemkab Batola dalam bidang ketahanan pangan nasional. Bagi Pemkab Batola tidaklah mudah untuk mendapatkan penghargaan bergengsi tingkat nasional tersebut. Apalagi warga di Kabupaten Batola mendapat predikat nomor wahid di dunia dalam mengkonsumsi beras yaitu 139 kilogram/tahun/per kapita. Namun angka itu dapat ditekan menjadi 138 kilogram/tahun/per kapita selama pemerintahan daerah dipimpin H Hasanuddin Murad bersama H Sukardhi pada periode pertama kepemimpinan. Sejatinya angka itu bukanlah yang diinginkan. Sebab, angka yang diharapkan berdasarkan standar
nasional penurunan konsumsi beras 1,5 persen/tahun/per kapita. Namun turunnya angka konsumsi beras Batola menjadi 138 kilogram/tahun/ per kapita tetap mendapat apresiasi pemerintah pusat dengan memberikan penghargaan Adhi Karya Pangan Nusantara tahun 2012 lalu. Kebijakan yang dilaksanakan Pemkab Batola dibawah kepemimpinan H Hasanuddin Murad dalam ketahanan pangan adalah menciptakan kawasan rumah pangan lestari (KRPL). Bahkan, KRPL Desa Karang Indah Kecamatan Mandastana, Batola telah mendapatkan peringkat pertama tingkat Provinsi Kalsel. Menurut Hasanuddin Murad, dia bersama Wakil Bupati H Ma’mun Kaderi akan terus menciptakan kawasan rumah pangan lestari di seluruh kecamatan. “Tahun 2013 ini akan dibentuk kawasan rumah pangan lestari di 17 kecamatan, 4
KRPL dibiayai dana APBD dan 13 KRPL dibiayai oleh APBN,” kata Hasanuddin Murad. Pembentukan kawasan rumah pangan lestari sifatnya bergulir. Pada awalnya satu kawasan akan dibiayai pemerintah dalam pembelian bibit tanaman. Selanjutnya, warga yang memiliki bibit memberikan kepada warga lainnya. Salah satu kawasan rumah pangan lestari yang berhasil adalah di Desa Karang Indah Kecamatan Mandastana. Di tiap pekarangan rumah warga tumbuh berbagai sayur dan ubi-ubian. Bahkan sayuran yang selama ini selalu didatangkan dari Jawa sudah dapat ditanam seperti brokoli, bawang prei dan kol. Program kawasan rumah pangan lestari inilah yang mampu mengurangi warga Batola untuk mengonsumsi beras. Program itu juga mengurangi pengeluaran rumah tangga sampai Rp 300 ribu sebulan. (don/*)
SATU lagi penghargaan tingkat nasional yang diraih Bupati H Hasanuddin Murad. Sistem Resi Gudang (SRG) Award dari Kementerian Perdagangan atas prestasi Pemkab Batola dalam pengelolaan SRG. Batola adalah satu-satunya kabupaten di Kalimantan Selatan yang memiliki gudang SRG di Puntik Luar Kecamatan Mandastana dengan kapasitas 1.200 ton. Menurut Bupati Batola H Hasanuddin Murad, pada periode Agustus sampai Nopember 2012 gabah yang tersimpang di SRG sebanyak 416,349 ton dengan resi sebanyak 27 lembar total kredit Rp820 juta. Dari 54 SRG yang berdiri di seluruh Indonesia, hanya lima SRG yang dapat berjalan secara profesional, salah satunya SRG milik Pemkab Batola. Inilah yang menjadi penilaian hingga penghargaan Adhi Karya Pangan Nusantara 2012 diberikan kepada Bupati Batola H Hasanuddin Murad. SRG salah satu alternatif peningkatan daya saing dan solusi pembiayaan bagi petani/ UMKM yang bertujuan mendorong pembangunan bidang ekonomi di sektor pertanian dalam rangka ketahanan pangan. Pada prinsipnya, kata bupati Batola, SRG sistim tunda jual. Biasanya, jika panen melimpah harga gabah anjlok. Petani secara kelompok dapat menyimpannya di gudang SRG. Dan, petani mendapatkan resi yang dapat dianggunkan ke bank pembiayaan musim tanam atau keperluan rumah tangga. Bunga yang ditetapkan enam persen dengan jangka waktu yang diberikan enam bulan. Selisih tingkat bunga SRG dengan beban bunga umum merupakan subsidi pemerintah. Karenanya, SRG menjadi solusi pembiayaan para petani. (don/*)
BPOSTGROUP/RIZKY HUMAS
16
Crime Story
Metro Banjar
RABU
Samsul Akhirnya
Ichwan: Hormati Proses Hukum BANJARMASIN - Meskipun sehari sebelumnya terjadi bentrokan ketika menertibkan pasar liar di Jalan Cemara Ujung RT 33, Banjarmasin Utara, hal itu tak berpengaruh pada aktivitas petugas Satpol PP. Kemarin, puluhan petugas kembali melakukan kegiatan seperti biasa. Mereka melakukan patroli keliling Kota Banjarmasin seperti telah rutin digelar. Mereka memantau beberapa lokasi, antara lain Jalan A Yani, Jalan Sutoyo S, Jalan Jafri Zam Zam. Kasat Pol PP, Ichwan Noor Chalik mengatakan, kegiatan petugas Pol PP berjalan seperti biasa. Razia tetap dilakukan. Kemarin, rencananya dilakukan razia di Jalan Simpang Ulin. Terkait pelaporan, Ichwan mengatakan dia hanya menunggu pemanggilan. Ichwan menghormati proses hukum yang berlaku. Menurut dia, antara pelaku dan petugas Pol PP sudah berdamai. Pelaku pun meminta maaf ketika diinterogasi di kantor Pol PP dan menandatangi kesepakatan tak akan ikut campur terkait permasalahan penertiban yang dilakukan. “Ya kita hormati proses hukumnya,” katanya. Menurut dia, adu jotos yang terjadi bermula dari dua pelaku yang memancing emosi petugas. Mereka berteriak menantang berkelahi, akhirnya disambut puluhan petugas. Kepada semua petugas, Ichwan mengaku sudah mempertanyakan siapa yang yang memukul pelaku. Namun tak satupun yang mengaku. Semua petugas hanya mengaku memegang leher pelaku yang emosinya tak terkendali. Memang, diakui, usai adu jotos kedua pelaku yang mengaku tukang itu penuh lebam di bagian wajah. “Itu risikonya, kenapa mem-provokasi,” ujarnya. Pantauan di lapangan, usai penertiban pasar liar Cemara Ujung RT 33, kondisinya masih seperti kemarin. Hanya saja, beberapa kayu hasil bongkaran sudah ada yang membereskan. Ketika ditanya, warga sekitar enggan berkomentar. Mereka hanya mengetahui pasar tersebut memang liar. “Ya memang liar, coba tanya yang lain saja,” kata salah seorang warga.
Jual Sabu ke Polisi BANJARMASIN - Terilit utang jadi dalih Wd (27) untuk mengedarkan sabu. Namun, belum sempat membayar utangnya, warga Sungai Lulut ini ditangkap aparat Satuan Resnarkoba Polresta Banjarmasin. Kepada Metro, Wd mengaku terpaksa melakukan hal tersebut karena sudah tidak memiliki jalan keluar untuk melunasi utangnya. Terlebih suaminya hanya bekerja serabutan dengan penghasilanWd tersangka sabu nya tidak menentu. “ Nekat saja karena harus segera membayar utang,” ujar Wd saat dilakukan gelar perkara di kantor Satuan Narkoba Polresta Banjarmasin. Ia juga mengaku, baru pertama kali menjual sabu. Wd tergiur bujuk rayu temannya yang menyuruh untuk menjualkan sabu tersebut. Sabu dijual seharga Rp 300 ribu kepada pelanggannya. Hasil dari menjual dia mendapatkan keuntungan sekitar puluhan ribu yang akan ia gunakan untuk mencicil utangnya. Kanit II Satuan Resnarkoba Polresta Banjarmasin, Iptu Diki Kurniawan mengatakan, Wd ditangkap Rabu (2/1) sekitar pukul 15. )) Wita di Jalan Kacapiring Besar RT 23 Nomor 40. Aparat yang telah mengetahui Wd menjadi seorang penjual sabu, melakukan menjebak dengan berpura-pura menjadi seorang pembeli. Saat akan melakukan transaksi polisi langsung menangkapnya tanpa perlawanan. Wd pun dibawa ke mapolresta. “Petugas kita dengan cekatan menangkap IRT ini dan mendapati satu paket sabu seberat 0,08 gram,” jelas Diki. “Ia terbukti melanggar pasal 114 ayat 1 Undang-Undang (UU) Republik Indonesia (RI) Nomor 35 tahun 2009,” tambahnya. (dr/bbn)
Diberi Pelor
SURABAYA - Pengelola departemen store atau distro pakaian, kini harus lebih berhati-hati. Saat ini muncul modus baru pencurian dengan menggunakan magnet. Seperti yang dilakukan oleh Ali Mastur (23), warga Ngagel Rejo Surabaya, Jawa timur. Ali mencuri pakaian di ITC Carrefour Surabaya, dengan cara melepas sensor yang terlekat di segel pakaian. Caranya dengan menggunakan magnet berbentuk bulat. “Pelaku mencuri barang-barang konveksi, seperti pakaian, celana, bahkan celana dalam. Caranya cukup unik, dengan melepas sensor yang ada di segel pakaian menggunakan magnet,” kata Kanit Jatanum Polrestabes Surabaya, Iptu MS Ferry, Selasa (8/1). Ternyata cara itu cukup efektif. Ali yang juga merupakan sales di Carrefour, telah menjalankan aksinya itu sejak September, tanpa ketahuan pihak keamanan. Modusnya, Ali mencuri pakaian, lalu melepas sensor yang ada di pakaian. Setelah sensor dilepaskan, sedangkan segel sensor itu dibuang. Supaya tidak mencurigakan, pakaian tersebut dipakai langsung, lalu ditutup dengan pakaiannya. Dalam seminggu, bisa tiga hingga empat kali Ali mencuri pakaian di tempatnya bekerja itu. Terbongkarnya aksi Ali, hanya karena ponsel karyawan yang baru bekerja selama lima bulan itu, tertinggal di salah satu rak. Padahal karyawan dilarang membawa hanphone saat bekerja. “Ponsel itu diketahui milik pelaku. Akhirnya pelaku diperiksa, dan di pakaian dalamnya, ternyata merupakan pakaian yang masih baru di Carrefour,” kata Ferry. (surya)
PASURUAN - Samsul Arifin (23) tak lagi bisa sembunyi. Warga Dusun/Desa Sapulante, Kecamatan Pasrepan, Kabupaten Pasuruan, Jawa Timur ini ditembak polisi di kaki kanannya. Dia menjadi buronan akibat tindak pencurian dengan kekerasan pada pertengahan 2010. Kejahatan itu dilakukannya bersama tujuh rekannya, yakni merampas sepeda motor di Desa Ngombal, Kecamatan Tutur, Ka- SAMSUL Arifin saat diamakan bupaten Pasu- di Mapolres Pasuruan. ruan. Mereka merampas sepeda motor Honda GL Pro milik Mulyono (27), warga Desa Kalipucang, Kecamatan Tutur. Modusnya, dengan memepet Mulyono yang tengah mengendarai sepeda motor. Setwlah berhasil menghentikan laju motor Mulyono, mereka meminta kunci kendaraan dengan kasar. Saat itu, Mulyono melawan, namun delapan bandit yang mempersenjatai diri dengan senjata tajam berupa celurit ini, kontan saja menebaskannya ke arah Mulyono. Mulyono pun terkapar dengan luka di lengan, sementara delapan bandit ini kabur sambil membawa motor Mulyono. Beberapa hari setelah peristiwa ini, tujuh tersangka berhasil ditangkap petugas Polres Pasuruan. Sedangkan Samsul yang terkenal licin, baru bisa diringkus Senin (7/1) di sekitar rumahnya. Saat digerebek, Samsul berusaha kabur dan melakukan perlawanan kepada petugas. Petugas melakukan tembakan peringatan, tapi tidak diindahkan oleh Samsul. Alhasil, tembakan timah panas pun bersarang di kaki kanannya. “Saya sudah melakukan curas dua kali bersama komplotan. Pertama di Purwosari dan kedua di Tutur,” akunya, ketika ditemui di Mapolres Pasuruan, Selasa (8/1). (surya) SURYA
ANTARA/NYOMAN BUDHIANA
PETUGAS Bea Cukai Bandara Ngurah Rai menunjukkan hasil test heroin di hadapan pelaku warga negara Malaysia, Sargunan M Suppiah (kedua kanan) saat konferensi pers di Denpasar, Bali, Selasa (8/1). Warga Malaysia yang menempuh penerbangan Kuala Lumpur-Denpasar itu ditangkap karena berupaya menyelundupkan 372 gram heroin di celana dalamnya setibanya di Bali.
FADLAN BUANG KUNCI KE RAWA ■ Pembunuhnya Ditembak Mati KAPOLRES Sidoarjo AKBP Marjuki menunjukkan celurit dan foto pelaku, di Mapolres Sidoarjo, Selasa (8/1).
BPOST/BEBEN
Lepas Sensor Pakai Magnet
9 JANUARI 2013
”
Dia melawan dengan celurit, sehingga anggota terpaksa menembaknya AKBP MARJUKI Kapolres Sidoarjo
”
SURYA
SIDOARJO - Abdul Halim (24) tidak menggubris dua tembakan peringatan dari polisi. Tak berapa lama kemudian, dia roboh setelah dua peluru mengenai tubuhnya. Nyawanya pun melayang. “Dia melawan dengan celurit, sehingga anggota terpaksa menembaknya,” ucap Kapolres Sidoarjo AKBP Marjuki, Selasa (8/1). Halim adalah satu dari kawanan yang membunuh M Fadlan (22), warga Desa Kemuning Kecamatan Tarik. Halim adalah residivis pencurian sepeda motor asal Desa Katerungan RT 8/ RW 6 Kecamatan Krian. Seperti diberitakan, Fadlan ditemukan tewas di lahan kosong Perum Grandindraprasta di Desa Temu RT 1/RW 8 Kecamatan Prambon, Minggu (6/1/ 2013) pagi. Di dekat jasadnya, tergeletak Yamaha Mio Mio warna hijau W 6330 GF. Menurut Marjuki, tersangka disergap saat pesta minuman keras dengan dua temannya, di kawasan Rolak Songo di Desa Mlirip Rowo Kecamatan Tarik, Selasa (8/1) dini hari. Namun kala itu, dua teman Halim bisa kabur. Sementara Halima nekat mengeluarkan sebilah celurit dan berusaha melawan polisi. Abdul Halim diketahui melukai korban Fadlan saat berusaha merampas motornya. “Dia lah eksekutornya,” kata mantan Kapolres Jombang ini. Kala menyatroni Fadlan, Abdul Halim bersama tiga pelaku lainnya, yakni Nusa Erwan Setiawan (22), warga Desa Katerungan RT 6/RW 1 Kecamatan Krian, yang telah diringkus polisi, Minggu (6/1) petang lalu. “Tersangka Abdul Halim ini pimpinan kelompok itu,” ucap Marjuki. Sebelumnya, Miftahul Khuluk (45), warga Desa Watu Tulis
RT 1/RW 3, Kecamatan Prambon, Sidoaejo, Jawa Timur kaget ketika diberitahu tetangganya ada seorang lelaki terbaring di tanah, Minggu (6/1). Seorang pria ditemukan tewas di lahan kosong Perumahan Grand Indraprasta, di Desa Watu Tulis RT 1/RW 3 Kecamatan Prambon, Minggu pukul 06.15 WIB. Kapolsek Prambon AKP Wagiran mengatakan, ada bekas luka satu sentimeter di perut korban. Sedangkan luka di kepalanya sepanjang 4 sentimeter. Saat mayatnya ditemukan, polisi tidak mendapatkan identitas di tubuhnya. Meski demikian, tampaknya polisi menemukan petunjuk berharga. Sebab di dekat mayat, juga ditemukan motor Yamaha Mio warna hijau nomor polisi W 6330 GF. Di lokasi kejadian, polisi juga menemukan dua bekas botol air mineral kemasan besar. Diduga kuat, botol itu bekas wadah minuman keras jenis arak. Indikasi botol bekas miras, karena warga setempat bercerita lahan kosong yang hanya berjarak beberapa meter dari pintu gerbang perumahan itu, kerap dipakai untuk pesta miras. Begitu diselidiki polisi, terungkap Fadlan tewas setelah ditikam satu di antara pelaku yang menyatroninya di lahan kosong perumahan itu. Info didapat setelah polisi meringkus Nusa Erwan Setiawan. Saat diperiksa, Nusa mengaku menyatroni korban Fadlan dengan Abdul Halim, TW, dan T. Korban pun dihabisi para pelaku karena ngotot mempertahankan motornya. Saat melawan, korban bahkan membuang kunci motor ke rawa-rawa di lokasi kejadian. Akibatnya para pelaku gagal membawa motor itu. Kini polisi masih memburu TW dan T. (surya)
0901/M16