SABTU 24 SEPTEMBER 2016

Page 1

Eceran Rp 2.000

Langganan Rp 55.000

16 Halaman

SABTU

http://metrobanjar.banjarmasinpost.co.id

24 SEPTEMBER 2016

NO 15 TAHUN XVIII ISSN 0215-2987

Kalsel Vs Papua

SULAIMAN TEWAS

Laga Hidup Mati

DISAMBAR CARRY

BANJARMASIN POST GROUP/ABDUL GHANIE

SULAIMAN saat ditolong warga, di Jalan Demang Lehman, Arah Tembus Pelaihari Km 22, Kecamatan Lianganggang, Banjarbaru, Jumat (23/9).

BANJARBARU - Niat Sulaiman menyebarang jalan tidak kesampaian. Saat berada di pinggir jalan sambil menunggu lalu lintas sepi, mobil Carry menyambarnya. Beberapa jam setelah kejadian, pejalan kaki ini mengembuskan napas terakhirnya di rumah sakit. Informasi dihimpun di lapangan, Jumat (23/9) petang, mobil Suzuki Carry melintas di Jalan Demang Lehman, Arah Tembus Pelaihari Km 22, Kelurahan Landasan Ulin Selatan, Kecamatan Lianganggang, Banjarbaru. Mobil yang disopiri Paulus Laba Pabalik itu meluncur dari arah Pelaihari menuju Bundaran Lianganggang Banjarbaru. Saat bersamaan, seorang warga Jalan Demang Lehman, Sulaiman, mau menyeberang jalan. Karena jalan lagi ramai, pejalan kaki ini

Lagi, Zenith Penjarakan Mulyadi MART APURA - PascaMARTAPURA penggerebekan gudang penyimpanan obat daftar G (obat tidak boleh dijual bebas) di Jalan Pramuka, Kompleks Subur Indah Blok E RT 26 No 13 Kelurahan Sungai Lulut, Kecamatan Banjarmasin Timur, Kamis (15/9) sore lalu, Zenith mengalami kelangkaan.

Sayangnya, kelangkaan obat fly ini tidak berlangsung lama. Para pengedar obat keras kembali mudah mendapatkannya. Mulyadi, warga Sungai Lulut RT 7 Kecamatan Sungai Tabuk, misalnya, tanpa kesulitan memperoleh obat daftar G

TIM sepak bola Kalsel akan melakoni laga terakhir babak delapan besar Grup E PON XIX/2016 Jawa Barat melawan tim Papua di Stadion Wibawa Mukti, Sabtu (24/9) malam. Laga ini menjadi laga hidup mati dan paling krusial bagi tim PON Kalsel, karena akan sangat menentukan langkah selanjutnya. Kalau tak ingin angkat koper lebih awal dari perhelatan empat tahunan ini, maka tim PON Kalsel harus bisa memetik kemenangan. Kemenangan di laga

memilih berdiri di tepi jalan sambil menunggu jalan sepi. Musibah pun terjadi. Kamis sekitar 18.30 Wita, tiba-tiba saja mobil yang dikendarai Paulus Laba Pabalik menyambar Sulaiman. Sulaiman pun terlempar dan tak sadarkan diri. Tak hanya itu, Sulaiman juga mengalami luka lecet di pipi kiri dan pinggang. Meski lukanya tidak terlalu parah, warga tetap melarikan Sulaiman ke RSUD Banjarbaru. Namun siapa sangka, sekitar pukul 24.00 Wita, Sulaiman menghembuskan nafas terakhirnya. Kasatlantas Polres Banjarbaru, AKP Novy Adi Wibowo, melalui

BERSAMBUNG KE HAL 10

BERSAMBUNG KE HAL 10

Warga Sempat Pukuli Ocha BA TULICIN - Muhammad BATULICIN Zaini alias Ocha (37) duduk sopan di ruang penyidik. Pria yang tinggal di Jalan Perunas Rt 16 Rw 8 Kelurahan Semayap, Kecamatan Pulau Laut Utara, Kotabaru, ini harus berurusan dengan pihak kepolisian, karena men-

curi di rumah Winarno. Aksi pencurian di rumah Winarno, Jalan Mutiara Rt 12 Rw 03 Kelurahan Batulicin, Kecamatan Batulicin, Kabupaten Tanahbumbu, dua kali dilakukan Ocha. Yang BERSAMBUNG KE HAL 10

BERSAMBUNG KE HAL 10

AGI PRATAMA

BANJARMASIN POST GROUP/ANTARA

z BANJARMASIN POST

z INFO MITRA

Sekarang Buka Kursus

Belanja di Senwell Berhadiah Motor

MESKI lama tak terdengar kabarnya, bukan berarti penyanyi, pembawa acara dan modelling Banua ini berhenti beraktivitas. Sekarang ini Bonissa Dzul Faqaria lebih banyak aktif di belakang panggung. Sejak 2013 lalu, dia membuka kursus akting, public speaking, vokal dan Bahasa Inggris di rumahnya. “Murid saya dari berbagai kalangan profesi dan usia. Mulai dari anak kecil hingga pegawai. Totalnya sekitar 30 orang,” kata perempuan yang biasa disapa Onis ini, kemarin. Onis mengatakan, dia juga memiliki beberapa tenaga pengajar yang membantunya. “Murid saya ada yang pegawai negeri. Dia belajar public speak-

INGIN berbelanja peralatan rumah tangga dengan keuntungan ganda, Senwell pilihannya. Kalau beruntung bisa mendapatkan sepeda motor dan hadiah langsung satu liter minyak BANJARMASIN POST GROUP/ISTIMEWA

SEORANG pengunjung Senwell sedang mengisi kupon belanja berhadiah sepeda motor yang akan diundi 25 Desember 2016.

BERSAMBUNG KE HAL 10

ONIS

ISTIMEWA

4 Pria Gagal Selundupkan 4 Kg Sabu EMP AT pria calon EMPA penumpang pesawat Lion Air gagal menyelundupkan sabu ke Surabaya. Mereka kedapatan membawa lima paket sabu yang masing-masing beratnya sekitar 800 gram. Empat paket sabu ditemukan di tas dan dalam pakaian. Sedang satu paket lainnya di toilet bandara. (*)

BERSAMBUNG KE HAL 10

2409/M1


2

Metro Banjar

UPT SPAM Segera Dibentuk BANJARBARU - Pertemuan SPAM Regional Banjar-Bakula di Lombok NTB dari tiga daerah kabupaten kota (Kabupatan Banjar, Kabupaten Tanah Laut, Kota Banjarbaru) dan Provinsi Kalsel bersama Kementerian PU, menghasilkan penandatanganan perjanjian kerjasama operasional SPAM Regional Banjar-Bakula. Plt Sedako Banjarbaru, H Said Abdullah, yang mewakili Pemerintah Kota Banjarbaru dalam pertemuan SPAM Regional Banjar-Bakula di Lombok tersebut menjelaskan sejumlah poin perjanjian yang diteken bersama para pihak diantaranya, Provinsi Kalsel secepatnya membentuk UPTD SPAM Regional Banjar-Bakula berserta dengan tenaga pegawainya sebagai operator SPAM Regional. “Kabupaten kota dan pemprov Kalsel dari para pihak yang terlibat dalam kerjasama SPAM Regional Banjar Bakula, sudah teken perjanjian operasional bersama Kementerian PU. Untuk UPT SPAM menjadi kewajiban Pemprov untuk secepatnya dibentuk beserta perangkat pegawainya. Perjanjiannya Triwulan I 2017, SPAM Regional sudah harus berjalan,”ucap Said Abdullah. (sar)

Jangan Korbankan Proyek MARTAPURA – Ketua Komisi I DPRD Banjar, Mulkan berjanji akan mengomunikasikan permasalahan pekerjaan proyek dana desa di Desa Gunung Batu kecamatan Sambung Makmur yang telah sepekan ini dihentikan oleh BPMPD Kabupaten Banjar. Menurut dia, itu merupakan program pemerintah tidak boleh dihentikan. Kalaupun ada masalah keamanan, BPMPD harusnya turun langsung dan berkomunikasi dengan aparat keamanan. “Kalau dihentikan siapa yang bertanggung jawab terhadap material yang sudah dibeli. Tidak bisa TPK yang disuruh menanggung barang-barang yang sudah terlanjur dibeli,”ujar Mulkan, Jumat (23/9). Sebenarnya, sambung dia, permasalahan ini bisa diselesaikan tidak harus sampai mengorbankan proyek pembangunan yang dananya bersumber dari dana desa. Semestinya, duduk satu meja berembug melibatkan kedua belah pihak calon kepala desa dan pendukungnya serta libatkan aparat keamanan baik kepolisian maupun TNI. “Saya kira nggak sampai harus dihentikan apalagi harus nunggu setelah pilkades. Kan lama sekali setelah 9 November bisa tidak terkejar nanti target pekerjaan,” katanya.(wid)

Banjar Spot

SABTU 24 SEPTEMBER 2016

AKTIVITAS TAMBANG SISAKAN LUBANG MARTAPURA – Terbitnya UU No 23/2014 yang menarik kewenangan pertambangan dari Kabupaten ke Provinsi dan Pusat ditengarai membuat aktivitas tambang pun berlangsung tanpa memperhatikan kaidah lingkungan. Seperti yang terlihat di Desa Gunung Batu, Kecamatan Sambungmakmur Kabupaten Banjar. Aktivitas tambang berlangsung persis diantara jalan menuju ke Permukiman warga di Desa Gunung Batu. Aktivitas tambang pun meninggalkan lubang-lubang bekas tambang yang digenangi air berwarna biru. Pantauan Metro Banjar, Jumat (23/9) siang, aktivitas tambang masih berlangsung. Dua alat berat berupa ekskavator yang dijalankan petugas mengupas permukaan tanah di puncak bukit di lokasi tambang setempat. Tumpukan batu bara terlihat menumpuk di lokasi tambang. Beberapa truk tronton, hilir mudik di kawasan tambang ini. Dari Informasi warga, tambang di lokasi menuju ke Desa mereka tersebut sudah lama berlangsung. Jalan di tengah-tengah tambang batubara tersebut tadinya jalan desa tetapi kemudian dilebarkan oleh pengusaha batubara tersebut. Setiap hari, truk-truk penga-

ngkut batu bara mengangkut batubara melalui jalan tambang perusahaan tersebut menuju ke jalan tambang di Jalan A Yani km 75. Tulisan, hati-hari truk tronton pun tertulis dilokasi tambang. Kabid Pertambangan Distamben Kalsel, Isharwanto terkejut mendengar aktifitas tambang di Desa Gunung Batu. Namun, setahunya di desa tersebut memang sudah ada ijinnya . Ada tiga konsensi tambang disana yakni Gunung Sambung, KCM dan Baratama. “Daerah itu aktivitas tambang batubara ada semua ijinnya. Namun, siapa yang nambang kami tidak bisa memastikan. Harus dicek ke lapangan untuk mengetahui siapa yang nambang. Seandainya ada koordinatnya kita bisa pastikan itu tambang siapa,”ujar Isharwanto. Menurut dia, dimasa peralihan kewenangan saat ini tidak ditampiknya mereka kesulitan untuk melakukan pengawasan. pengawasan itu kewenangan Inspektur tambang yang berada di bawah Pemerintah Pusat. “Kami hanya memonitor. Itupun, alokasi dana untuk monitoring terutama IUP juga dananya tidak kami miliki,”katanya. (wid)

BANJARMASIN POST GROUP/HARI WIDODO

LUBANG - Sebuah lahan tambang baru bara di Kecamatan Sambungmakmur yang menyisakan lubang akibat aktivitas tambang, Jumat (23/9).

2409/M2


HUT Ke-490 Banjarmasin SABTU

24 SEPTEMBER 2016

Metro Banjar

3

KONSISTEN MENUJU Ibnu Sina dan Siti Wasilah

BANJARMASIN BARASIH

TIDAK terasa Ibnu Sina dan Hermansyah sudah menjalani 220 hari memimpin Kota Banjarmasin. Keduanya dilantik sebagai Wali Kota dan Wakil Wali Kota Banjarmasin pada 17 Februari 2016. Berbagai hal telah dilakukan keduanya. Sejumlah prestasi telah diraih seperti Adipura Kirana, Kota Sehat hingga Pelaporan Keuangan Terbaik. Namun, di bawah kepemimpinan keduanya, ada gebrakan yang menasional, yakni larangan penyediaan kantong plastik oleh retail dan toko modern. Hal ini seolah menjadi bagian motto Barasih (bersih) yang sering diucapkan Ibnu dan Herman. Larangan tersebut tercetus melalui Peraturan Wali Kota Nomor 18 Tahun 2016 tentang Larangan Penyediaan Kantong Plastik oleh Retail dan Toko Modern. Aturan ini diberlakukan sejak 1 Juni 2016. Kebijakan ini lanjutan dari pelaksanaan kantong plastik berbayar di retail dan toko modern di 21 kota Indonesia termasuk Banjarmasin sejak 21 Februari 2016. Ketika berakhirnya masa uji coba kantong plastik berbayar, banyak daerah yang kebijakan kembali seperti semula. Namun Banjarmasin malah berani melakukan gebrakan dengan larangan kantong plastik. Ini pertama kali ada kebijakan pelarangan penyediaan kantong plastik di Indonesia. Meski begitu, tak ada riak berarti dalam kebijakan itu. Maklum, jauh-jauh hari sudah beberapa kali Pemko menggelar koordinasi dengan para pengusaha retail dan toko modern. Hasilnya, banyak warga Banjarmasin yang kian terbiasa membawa kantong belanja sendiri ketika ke retail atau toko modern. Dan gebrakan ini memberi berkah tersendiri bagi Kota Banjarmasin. Tak dapat dipungkiri, Piala Adipura

FOTO-FOTO: ISTIMEWA

ADIPURA - Wali Kota Banjarmasin, Ibnu Sina mengangkat trofi Adipura sebagai bukti keberhasilan Pemko Banjarmasin bersama seluruh elemen masyarakat dalam mewujudkan Banjarmasin sebagai kota yang bersih.

Kirana juga andil adanya larangan kantong plastik. Bahkan, Banjarmasin mendapat kehormatan dengan jadi tuan rumah raker pengurangan plastik awal September 2016 tadi yang digelar Kkementerian Lingkungan Hidup dan Kehutanan itu. Hadir di antaranya perwakilan dari kota-kota peraih penghargaan Adipura di Indonesia. Mereka ingin berbagi cara penegakan kebijakan tanpa ada kontroversi berlebihan.

Apalagi, Kota Banjarmasin terbukti bisa mengurangi produksi sampah kantong plastik dari retail dan toko modern sekitar 80 persen. Kepala BLHD Kota Banjarmasin, Hamdi, mengatakan, kebijakan ini bakal diteruskan ke pasar tradisional. Namun diawali di pasar berkategori sehat seperti Pasar Teluk Dalam, dan lainnnya. Namun penerapannya bisa saja bukan

pelarangan sama sekali tapi mengganti secara perlahan ke arah penggunaan kantong plastik yang ramah lingkungan. Untuk ini, pihaknya juga akan mendekati pihak distributor agar terpancing mendatangkan kantong plastik berbahan tapioka tersebut. Bukan hanya kantong plastik, penanganan sampah jadi prioritas dalam pemerintahan Ibnu Herman. Di antaranya,

Hermansyah dan Siti Fatimah

mengurangi suplai sampah ke TPA Basirih.Salah satu cara untuk mengurangi suplai sampah ke TPA Basirih adalah mendirikan bank sampah. Lewat bank sampah ini, warga mengolah sampahnya sendiri. Sejauh ini, Kota Banjarmasin sudah memiliki 150 bank sampah. Bahkan Banjarmasin menjadi kota satu-satunya di Kalimantan yang punya bank sampah induk. Hamdi mengatakan, gerakan bank sampah ini untuk menekan suplai sampah rumah tangga ke TPA. Dengan rata-rata bank sampah dapat mengolah satu ton sampah per tahun, artinya dengan 150 unit itu bisa menekan suplai sampah ke TPA sebanyak 150 ton. Memang, jumlah itu tidak terlalu signifikan untuk saat ini. Namun dengan gerakan itu, setidaknya bisa mengurangi suplai sampah ke TPA Basirih hingga 20 persen beberapa tahun ke depan. Dua bulan ke depan, ditargetkan menambah 50 bank sampah lagi. Jadi jumlahnya mencapai 200 unit bank sampah. Pengelolaan sampah di TPA Basirih juga jadi perhatian. Sampai sekarang, TPA Basirih juga memberi andil besar dalam meraih Adipura. Bahkan nilainya terus meningkat. TPA Basirih sekarang menggunakan sistem control landfill. Selain itu hasil olahan sampahnya juga menjadi gas metan untuk memasak bagi 80 kepala keluarga di sekitarnya. Wali Kota Banjarmasin, Ibnu Sina, mengatakan, semua capaian yang ada juga tak lepas dari dukungan masyarakat. “Sekuat apapun Pemko bekerja, kalau masyarakat tak mendukung, sangat berat,” ujar dia sambil mengucap syukur, sekarang kesadaran masyarakat kian tinggi dan banyak komunitas peduli lingkungan. (*)

Bukti Tertib Administrasi

SUSUR SUNGAI - Kegiatan susur sungai menggunakan kelotok di Kota Banjarmasin diharapkan menjadi daya tarik bagi wisatawan lokal dan asing untuk datang ke Kota Banjarmasin.

Kota Sungai Terbaik SLOGAN yang kerap diucapkan Wali Kota Banjarmasin, Ibnu Sina dalam setiap kali kesempatan adalah Banjarmasin Sebagai Kota Sungai Terbaik di Indonesia. Hal itu bukan tanpa alasan, Ibnu dan Herman memang ingin mengembalikan Banjarmasin sebagai kota sungai. Bahkan, kebijakan ini sudah masuk RPJMD dan RPJPD. Penataan sungai juga mulai dilakukan. Salah satunya mulai dibuatnya masterplan penatan sungai dan drainase. Dua tahun sejak 2016, pembuatannya dilakukan. Kepala Dinas Sumber Daya Air dan Drainase Kota Banjarmasin, Muryanta, mengatakan, pembuatan masterplan ini jadi acuan untuk penataan sungai yang aktif dan mati. Masterplan ini juga untuk penanggulangan banjir. Maklum kota ini berada di bawah permukaan air laut. “Makanya perlu penelitian mendalam,” katanya. Saat ini, penataan sungai terfokus pada penanganan bantaran sungai. Sekitar enam kilometer siring telah dibangun dari target tujuh kilometer. Namun sekarang, keberadaan siring ini juga menjadi pesona wisata. Seperti Siring Pierre Tendean jadi primadona warga Banjarmasin dalam berekreasi. Siring lain juga dijadikan kawasan wisata seperti Kampung Ketupat, Taman Bekantan, Kawasan Kuliner sampai olahraga. Mengenai pariwisata, sungai juga menjadi andalan untuk menarik wisatawan. Promosi tentang wisata susur sungai terus dilakukan. Tamu-tamu daerah selalu diajak untuk wisata susur sungai. Praktis, wisatawan dalam dan luar negeri menjadikan wisata susur sungai sebagai favorit. Menurut Kepala Dinas Pariwisata, Seni dan Kebudayaan, Iwan Fitriady, sebanyak 240 ribu wisatawan lokal dan 1.800 wisatawan asing ditargetkan tahun ini. Untuk menambah daya tarik sungai, warga juga sudah diberdayakan. Bahkan Fakultas Teknik ULM mengecat rumah dengan warna-warni di pinggir sungai kawasan Kampung Sasirangan. Tentunya, kebersihan sungai harus jadi pokok perhatian. Nah, masyarakat lah yang harus digerakkan. Makanya ditetapkan 52 pemangku sungai yang merupakan tokoh masyarakat sekitarnya. Mereka mengerakkan agar masyarakat tak buang sampah ke sungai. “Kedepannya 102 orang pemangku sungai yang kami lantik. Ini sesuai jumlah sungai yang masih aktif di Banjarmasin,” kata Kepala BLHD Kota Banjarmasin, Hamdi. (*)

MENYAMBUT hari jadi ke-490 Kota Banjarmasin kali ini, satu kado istimewa didapat untuk Kota Banjarmasin. Pemko Banjarmasin dalam 13 besar kota di Indonesia yang membuat pelaporan keuangan terbaik. Wali Kota Banjarmasin Ibnu Sina sendiri yang mendapat undangan Menteri Keuangan Sri Mulyani Indrawati menghadiri penyerahan penghargaan pelaporan keuangan oleh Presiden RI, Joko Widodo di Istana Negara Jakarta. Selain menerima penghargaan, 13 wali kota dan 36 bupati seIndonesia, sebelumya akan diajak mengikuti Rapat Kerja Nasional Akutansi dan Pelaporan Keuangan Pemerintah kinerja 2016 yang dipimpin Menteri Keuangan Sri Mulyani Indrawati, di Gedung Dhanapala Kementerian RI pada 20 September 2016.

Hebatnya, dari undangan yang masuk 13 Kota Besar di Indonesia, Banjarmasin satu-satunya wakil Kalimantan. “Kita tentunya patut berbangga hati dan kinerja yang dilakukan selama ini dengan ektrahati-hati berhasil membuahkan hasil yang cukup menggembirakan,” ujar Ibnu Sina. Kota yang dapat lainnya adalah Banda Aceh, Langsa, Sabang, Lubuk Linggau, Bandar Lampung, Metro, Batam, Bajar, Depok, Surakarta, Denpasar, dan Bitung. Didampingi Kepala Badan Pengelolaan Keuangan dan Aset Daerah Kota Banjarmasin, Khairil Anwar, Ibnu menambahkan, ini terkait dengan keberhasilan meraih opini wajar tanpa pengecualian (WTP) yakni 2014, 2015 dan 2016. Penghargaan itu sebagai tanda tertib administrasi

FOTO BERSAMA - Wali Kota Banjarmasin, Ibnu Sina (tengah) berfoto bersama sejumlah pejabat di Pemko Banjarmasin saat menghadiri undangan di Istana Negara.

mulai perencanaan, penganggaran, pelaksanaan sampai pertanggungjawaban. “Pelaporan bagus ini untuk menghindari implikasi hukum agar semuanya selamat dalam bekerja,” katanya. Ibnu Sina sendiri mengaku bersyukur bisa

mendapatkan penghargaan ini. Baginya, penghargaan ini sebagai kado terindah jelang harjad ke 490 Kota Banjarmasin. “Kita tentu bersyukur atas prestasi ini. Hal ini juga cerminan kinerja keuangan Pemko. Semoga bisa dipertahankan dan lebih baik,” jelas dia.

Penghargaan ini sebagai pemacu untuk meningkatkan kinerja. Dengan kinerja keuangan yang baik, diharapkan anggaran berjalan efisien dan efektif sesuai harapan. Selain menerima penghargaan juga mengikuti rapat kerja dengan Menteri Keuangan Sri Mulyani. (*)

Kenyamanan Layanan Publik

SIDAK - Wakil Wali Kota Banjarmasin, Hermansyah (dua dari kanan) melakukan inspeksi mendadak (sidak) ke sebuah SKPD di lingkup Pemko Banjarmasin.

KENYAMANAN dalam hal pelayanan publik juha terus digenjot. Ini yang kerap dilakukan Wakil Wali Kota Banjarmasin, Hermansyah. Dia sering melakukan kunjungan ke SKPD-SKPD. Terkadang dia memberi semangat, kadang marah. Itu dilakukan agar pegawai bisa melayani warga dengan baik. “Saya ingin mental dilayani menjadi melayani pada warga,” kata Herman. Selain itu, dari kunjungan dam sidak tersebut, dia bisa memotivasi agar pegawai Pemko bisa berinovasi demi melayani masyarakat. “Saya ingin pelayanan yang nyaman bagi warga,” katanya. Selama ini, pelayanan seperti disdukcapil dan BP2TPM terus diperbaiki. Bahkan, ada beberapa item pelayanan yang selesai sehari. “Tahun depan kamii akan melakukan pelayanan KTP selesai sehari. Bahkan sudah ada Perwalinya,” kata Kepala Disdukcapil, Khairul Saleh. Serupa BP2TPM, pelayanan juga mulai secara online. Bahkan sudah dirancang pembayaran secara online dan lewat internet banking. “Juga disediakan aplikasi pengaduan lewat android,” kata Kepala BP2TPM, Ihsan Alhak. (*)


4

Banjarmasin Plus

Metro Banjar

SABTU

24 SEPTEMBER 2016

SEDIH LIHAT SAMPAH TERCECER n Bakal Kerahkan 20 Warga Bersihkan Kota BANJARMASIN - Menjelang pelaksanaan hari jadi Kota Banjarmasin, Wali Kota Ibnu Sina melakukan sidak ke berbagai tempat, Jumat (23/ 9) pagi. Menariknya, sidak tersebut dilakukan dengan mengayuh sepedanya atau gowes. Beberapa tempat didatangi Ibnu dengan sepedanya di antaranya Pasar Sentra Antasari dan suasana gotong royong di Jalan KS Tubun. Saat melintas di Pasar Sentra Antasari, dia mengaku cukup miris dengan keadaan pasar tersebut. Penyebabnya, jalannya becek dan

sampah juga ada yang berceceran. Dia juga menjumpai sejumlah drainase yang diisi dengan sampah. Keadaan juga membuatnya gelenggelang kepala. Dia juga menyempatkan berbincang-bincang dengan warga yang ditemuinya. Bahkan, ada orang yang ‘kurang’ sempat disapanya. Namun, saat melihat gotong royong di Jalan KS Tubun yang dilakukan TNI, masyarakat, pegawai kelurahan, kecamatan dan satpol PP, senyumnya pun langsung mengembang.

Menurut Ibnu, gowes biasanya dilakukannya setiap Sabtu. Namun karena hari ini perayaan hari jadi Kota Banjarmasin, dia tak bisa mengikuti jadwal rutinnya. Akhirnya, tak ingin gowesnya ditinggalkan, Ibnu melakukannya Jumat tadi. “Saya biasa Sabtu gowesnya. Berhubung nanti ada kegiatan, dan ada waktu sekarang jadi gowesnya sekarang ini,” katanya. Terkait sidaknya dengan gowes, Ibnu mengaku menyayang masih ada perilaku warganya yang mem-

buang sampah ke drainase. “Saat drainase mampet, mereka menelpon kami. Tapi mereka buang sampah semaunya sendiri ke drainase,” kata Ibnu. Dia berharap, momentum hari jadi ini bisa membawa kesadaran lebih banyak warga Banjarmasin agar cinta kebersihan lingkungannya. Karena manfaat dari kebersihan lingkungan itu juga yang bersangkutan yang akan merasakannya. “Kalau lingkungan kita bersih, rapi dan nyaman, otomatis kita

ADVERTORIAL

SITI HAPSYAH Camat Banjarmasin Utara

orang ini akan membersihkan sampah di sungai dan darat. Semua sampah yang dihasilkan dari kegiatan itu akan ditimbang, dipilah jenisnya lalu diproses untuk didaur ulang. “Kegiatan ini untuk mendorong partisipasi masyarakat. Kebersihan itu, kuncinya partisipasi masyarakat,” kata Hamdi. Dia sendiri bersyukur, banyak komunitas peduli lingkungan bermunculan di Banjarmasin. Ini akan jadi gerakan agar Banjarmasin bersih. (ire)

ADVERTORIAL

Tingkatkan Budaya Bersih-bersih

Juara Lomba Haragu Sungai KEBERSIHAN lingkungan adalah salah satu hal pokok yang jadi tujuan Camat Banjarmasin Utara, Siti Hapsyah dalam membangun daerahnya. Camat perempuan yang terkenal tegas ini selalu menekankan kepada masyarakat di Banjarmasin Utara agar selalu menjaga lingkungan, khususnya sungai. Hal ini sejalan dengan arah pembangunan Walikota Banjarmasin Ibnu Sina yang ingin mengembalikan Kota Banjarmasin sebagai Kota Seribu Sungai. Sebagai bukti, Kelurahan Sungai Andai yang masuk dalam kecamatan Banjarmasin Utara sempat menjadi juara dalam Lomba Maharagu Sungai beberapa waktu lalu. Lomba Maharagu Sungai sendiri merupakan kegiatan yang digelar Badan Lingkun g a n Hidup Daerah (BLHD) K o t a Banjarmasin

duluan yang menikmatinya bukan orang lain. Makanya, mari kita sama-sama menjaga kebersihan ini dengan sebaik-baiknya,” pintanya. Terkait mengerakkan kesadaran warga, Badan Lingkungan Hidup Daerah (BLHD) Kota Banjarmasin mempersiapkan kegiatan besar pada November 2016. Diberi nama Clean Up Banjarmasin Day, nantinya ada 20 ribu orang yang akan dikerahkan untuk membersihkan sungai di kota ini. Kepala BLHD Kota Banjarmasin, Hamdi mengatakan, 20 ribu

ISTIMEWA

HARAGU SUNGAI - Warga Banjarmasin Utara bersukacita membersihkan sungai. Tak heran jika berhasil menjadi juara lomba kebersihan sungai.

dengan membersihkan sungai secara bersama-sama dengan sebanyak mungkin anggota masyarakat yang terlibat sekaligus memulai lomba “maharagu” (memelihara) sungai di masing-masing wilayah. Tak cuma itu, Kelurahan Sungai Andai pun jadi wakil Kota Banjarmasin dalam Lomba Kelurahan Terbaik se-Provinsi Kalsel. “Seper ti kata pak Wali Kota, sungai harus jadi jantung kehidupan masyarakat Kota Banjarmasin. Banjarmasin harus kebali jadi Kota Seribu Sungai. Bagaimana caranya,

yang per tama adalah dengan membangun kesadaran masyarakat akan kebersihan sungai,” ujarnya. Hapsyah punya cita-cita, dari wilayah Banjarmasin Utara yang punya banyak sungai, seperti Sungai Alalak, Sungai Miai, Sungai Andai sampai Sungai Barito, julukan Banjarmasin sebagai Kota Seribu Sungai bisa kembali. “Banjarmasin harus Barasih wan Nyaman. Kita mulai dari Banjarmasin Utara. Tidak bisa dimulai kalau bukan dari masyarakat sendiri. Makanya kesadaran dari masyarakat Banjarma-

sin Utara khususnya yang bisa mewujudkan semua itu, bukan saya sendiri, bukan walikota atau yang lainnya. Tapi kita semua,” tegasnya mantap. Wali Kota Banjarmasin Ibnu Sina pun tak jarang melakukan peninjauan terhadap kondisi sungai di kawasan Banjarmasin Utara. Beberapa kali Ibnu Sina kerap mampir ke sejumlah titik di Banjarmasin Utara seperti Sungai Kindaung, Sungai Jaruju dan lainnya dan berharap masyarakat bisa ikut partisipasi dalam rediscovery Banjarmasin sebagai Kota Seribu Sungai. (*)

BANJARMASIN - Sejumlah warga membaur dengan anggota Koramil, pegawai kecamatan dan kelurahan di KS Turun. Mereka membersihkan drainase disana, Jumat (23/9) pagi. Itulah suasana gotong royong yang beberapa kali berlangsung di Kecamatan Banjarmasin Selatan. Akhir-akhir ini, hal serupa sering dilakukan. Sebelumnya, juga digelar gotong royong membersihkan Sungai Kelayan Kecil di Kelayan Timur. Puluhan warga ikut berpar tisipasi. “Melibatkan pemangku sungai beser ta masyarakat, kami membersihkan sungai. Kami juara dua dalam lomba maharagu sungai,” jelas Camat Banjarmasin Selatan, M Yusrin. Menurutnya, pihaknya memang mencoba menggerakkan masyarakat untuk bersama-sama membersihkan lingkungan. “Kita ingin meningkat partisipasi masyarakat terutama dalam kebersihan lingkungan. Makin sering, diharapkan makin memunculkan kesadaran masyarakat akan kebersihan,” katanya. Dengan melibatkan masyarakat, rasa peduli lingkungan diharapkan muncul. “Kebersihan lingkungan sulit diwujudkan tanpa partisipasi. Ini pula yang ditekankan Pak Wali Kota,” katanya. Kegiatan seperti akan terus dilakukan di Banjarma-

ISTIMEWA

BERSIHKAN SUNGAI - Warga Banjarmasin Selatan gotong royong membersihkan sungai yang ada di kawasan itu.

sin Selatan. Dia berharap, sungai-sungai dan jalanan menjadi bersih karena kesadaran warga yang tinggi. Selain itu, pihaknya juga terus berupaya meningkat pelayanan. Salah satunya dengan membuat pelayanan di satu tempat. Di dalamnya semua perizinan dilakukan mulai pembuatan KTP, KK sampai bayar PBB. Jadi warga tidak mondar-mandir ketika mengurus perizinan dan lainnya. Bukan hanya itu, di sana juga

disediakan AC dan kipas angin. Ruangan yang luas juga membuat warga tak berjejalan saat berurusan. Di kawasan Banjarmasin Selatan, listrik kerap mati. Pihaknya mencoba mengatasinya dengan meminta genset Disdukcapil yang terpakai. Dengan proses sesuai aturan, akhirnya dapat memakai genset itu. “Ini untuk kenyamanan pelayanan. Jadi meski listrik padam, pelayanan jalan terus,” katanya. (*)

2409/M4


SABTU 24 SEPTEMBER 2016

Crime Story

Metro Banjar

5

Seperangkat Alat Musik Pemkab Raib KUALAKAPUAS - Salah satu aset Pemkab Kabupaten Kapuas Kalteng, berupa seperangkat alat musik berikut sounsystem dan lightingnya raib alias tidak dketahui kemana rimbanya. Kabag Perlengkapan Setda Kabupaten Kapuas, Rudy Hendra Jaya saat ditemui di ruang kerjanya, Jumat (23/9) mengakui, ulunya Pemda Kapuas memiliki seperangkat alat musik, berupa band berikut sound systemnya. Namun hingga kini, dia tidak mengetahui keberadaan alat band yang nilainya mencapai ratusan juta tersebut. Memang, dikatakanIlustrasi nya, dahulu Pemda Kapuas mempunyai seperangkat alat band lengkap dengan sound systemnya. Namun dirinya tidak mengetahui di mana alat-alat tersebut berada. Sebab, diakui Rudy, pada saat dirinya masuk menjabat sebagai Kabag Perlengkap Setda Kapuas, peralatan band tersebut sudah tidak berada lagi ditempatnya. “Saya sudah coba mencari alat-alat tersebut, namun tak satupun alat alat itu di berada di dalam gudang. Bahkan pihaknya mencari data aset alat tersebut namun tidak pernah juga ditemukan. Sepertinya ada dugaan data tersebut sengaja dihilangkan,” ujarnya. Ditegaskan Rudy, alat band beserta sound system tersebut merupakan proyek pengadaan beberapa tahun yang silam. Dia sangat menyayangkan perangkat band mililk Pemkab Kapuas tersebut raib begitu saja tanpa ada jejak apapun. Ditanya berapa nilai kerugian, Rudy tak bisa merinci, sebab berkasnya juga turut hilang. (jd)

HILANG - Sebagian pagar jembatan di Desa Masta, Bakarangan, Tapin, hilang yang diduga dicuri orang yang bertanggung jawab.

BANJARMASIN POST GROUP/IBRAHIM ASSHABIRIN

15 POTONG PAGAR JEMBATAN HILANG RANTAU - Jembatan di Sungai Kandang, Desa Masta Kecamatan Bakarangan Kabupaten Tapin, pipa pagar jemba-

tan itu yang terbuat dari besi, banyak yang hilang. Sebagian lagi rusak di bagian pelat baja penjepitnya. Jumat (23/9), jembatan yang panjangnya sekitar 30 meter itu ada 15 buah pipa besi yang berperan sebagai dinding atau pagar jembatan. Dan sejumlah pipa itu hilang tak ada lagi di tempatnya, baik pagar di sisi kiri maupun sisi kanan. Padahal, pagar jembatan ini sangat membahayakan bagi warga pejalan kaki yang lewat jembatan itu hingga

dikhawatirkan terjatuh ke sungai. Selain itu, ada beberapa pipa pagar jembatan itu yang sudah lepas dari dari pelat dan bautnya. Jembatan tersebut memang sangat terpencil dan hanya ada beberapa buah rumah di sekitar jembatan. Jembatan itu berada di pertigaan yang menghubungkan tiga wilayah Masta - Kandangan (HSS) -Margasari (Tapin). Menurut petani yang tak jauh dari jembatan itu menga-

takan, kemungkinan pipa besi pagar itu hilang karena dicuri orang tak dikenal. Sebab, tidak mungkin pipa pagar jembatan yang dijepit oleh pelat baja dan diperkuat dengan baut dan mor, jatuh secara alami. Karena, pagar jembatan itu sudah banyak yang hilang, dikhawatirkan bisa membuat celaka pejalan kaki yang melintas di jembatan tersebut. Kepala Dinas Pekerjaan Umum (PU) Tapin, H Zainal mengaku, sudah mengetahui

kondisi jembatan tersebut. Namun kata Zainal, jembatan itu milik provinsi, sehingga PU Tapin hanya bisa berkoordinasi. Zainal juga memperkirakan, pagar jembatan itu tidak mungkin hilang atau jatuh karena faktor alam. Sebab, besi pagar itu menggunakan baut plus dijepit dengan besi baja dan jembatan itu usianya masih muda. Warga setempat berharap, polisi harus menyelidiki dan mengungkap kasus tersebut, supaya tidak terulang. (him)

Korban Diancam Pakai Gunting dan Penjepit Kertas SURABAYA - Sidang perkara sodomi anak dibawah umur, kembali menjalani sidang lanjutan di Pengadilan Negeri (PN) Surabaya. Sidang yang mendudukkan Triono Agus Widodo alias A’an (34), warga Jalan Bandarejo II gang 1 kecamatan Benowo sebagai terdakwa ini mengagendakan

keterangan saksi. Ada 15 saksi yang didatangkan Jaksa Penuntut Umum (JPU) Irene Ulfa dari Kejari Surabaya, saksi tersebut antara lain enam saksi korban pencabulan, satu saksi korban kekerasan seksual, dua dari guru, kemudian enam lagi adalah saksi dari orangtua

korban. Dalam sidang yang digelar tertutup ini, para korban menceritakan kronologis kejahatan yang dilakukan terdakwa. Semua korban mengaku telah dicabuli oleh terdakwa A’an. Usai sidang, JPU Irene Ulfa mengatakan, jika semua korban mengaku diancam

menggunakan gunting, serta bagian tertentu akan dijepit dengan penjepit kertas lalu ditarik. “Itu dilakukan jika korban menolak ajakan dari terdakwa,” kata Irene Ulfa. Sidang kali ini juga mengagendakan pemeriksaan terdakwa yang membantak mencabuli korban. (bjc)

2409/M5


6

Police Line

Metro Banjar

SABTU

24 SEPTEMBER 2016

Isi Toko Ikut Terbakar PALANGKARA YAALANGKARAY A-Warga Jalan Merdeka Raya sekitar Kawasan Simpang Pasar Beringin Plaza Dusun Selatan, Buntok Barito Selatan, Kalimantan Tengah, yang mulai terlelap tidur Jumat (23/9) sekitar pukul 00.43 WIB dikagetkan dengan teriakan api. Apalagi saat bersamaan terdengar pula bunyi tiang listrik yang dipukul berkali-kali hingga yang membangunkan warga sekitar. Mobil pemadam kebakaran pun berdatangan ke lokasi untuk berusaha memadamkan kebakaran di lokasi pasar yang bangunannya rata-rata terbuat dari bahan kayu yang mudah terbakar itu. Berkat kerja keras tim pemadam kebakaran bersama warga yang bahu membahu dalam memadamkan api sekitar satu setengah jam api berhasil dipadamkan. Ruhui Pintano, warga setempat mengungkapkan, akibat kebakaran tersebut, lima unit toko rata dengan tanah dan seluruh isi toko ikut terbakar. “Api diduga akibat arus pendek listrik dari salah satu toko di kawasan itu,” ujarnya. Menurut dia, saat kejadian, toko tersebut sedang ditinggal pergi penghuninya. Polisi masih melakukan penyidikan kebakaran tersebut. Kapolsek Dusun Selatan AKP Tri Prasetyo bersama jajarannya, pagi harinya langsung turun ke lokasi untuk melakukan penyidikan dan melakukan olah TKP untuk menyelidiki penyebab kebakaran tersebut . “Petugas memasang police line di lokasi bangunan yang terbakar,” kata Ruhui Pintano. (tur)

Apriandi Ditangkap di Arena Biliar KUALAKAPUAS --Dua pelaku pengeroyokan di Desa Pujon RT 02, Kecamatan Kapuas Tengah yang mengakibatkan Laking (20) kritis, berhasil diamankan tim gabungan dari Unit Buser Polres Kapuas, Intelmob Polda Kalteng dan Polsek Kapuas Tengah, S elasa (20/9) dini hari. `Keduanya yaitu Apriandi (22) dan Lelo Oktoren (19), adalah warga Dusun Keretau, Desa Pujon RT01, Kecamatan Kapuas Tengah. Apriandi diamankan sekitar pukul 02.30 WIB di arena permainan biliar Jalan Lintas Pujon-Sei Hanyu, Desa Pujon. Sedangkan Lelo diamankan sekitar pukul 03.30 WIB di rumahnya di Dusun Keretau, Desa Pujon. Pengeroyokan itu diduga dendam lama karena pelaku mengaku sebelumnya pernah dianiaya korban. Sebelum kejadian korban sedang santai dengan temannya bernama Dekon di dekat pagar Puskesmas Pujon. Tidak berapa lama kemudian Dekon pulang ke rumahnya di RT03 Desa Pujon. Sekitar setengah jam kemudian, datang kedua pelaku. Apriandi langsung memukul menggunakan botol minuman ke kepala korban. Korban lari ke arah RT 03 namun ditusuk pelaku menggunakan pisau dan mengenai perut. “Akibat kejadian ini, korban mengalami luka cukup parah dan sempat kritis,” kata Kasat Reskrim Polres Kapuas AKP Wiwin JS, Rabu (21/9). (jd)

BANJARMASINPOSTGROUP/JUMADI

PELAKU - Dua pelaku pengeroyokan di Desa Pujon.

BANJARMASINPOSTGROUP/PATHURLIA

GARIS POLISI - Polisi memasang police line di lokasi kebakaran di Jalan Merdeka Raya, kawasan Simpang Pasar Beringin Plaza, Dusun Selatan Buntok, Barito Selatan, Kalteng.

SEMBUNYI DI JAKARTA DAN LAMONGAN n Teman Ahim Terancam Tujuh Tahun Penjara PA L A N G K A R A YA AY Jajaran Kepolisian Ditresnarkoba Polda Kalimantan Tengah, hingga, Jumat (23/9) masih memeriksan Iberahim alias Ahim (34) warga Jalan Murjani Palangkaraya, Kalimantan Tengah yang kabur dari kamar tahanan Polda Kalteng. Warga Jalan Murjani lari dari kamar tahanan Ditresnarkoba Polda Kalteng, Kamis (8/9) lalu sekitar pukul 05.00 WIB dan berhasil ditangkap kembali, Kamis (22/9) dini hari di Lamongan, Jawa Timur. Dalam pelariannya, Ahim dibantu oleh empat kawannya yakni Eel ( 31) dan Andre (31) dan Ara (31). “Mereka sempat berkoordinasi, sebelum kabur

ke Banjarmasin, sehingga sampai di Lamongan bersembunyi di rumah Heri Firmansyah,” ujar Kasubdit I Ditresnarkoba Polda Kalteng, AKBP Nandang. Dikatakan dia, akibat perbuatan empat orang kawan Ahim yang membantu dan menyembunyikan tersangka buron Ditresnarkoba Polda Kalteng tersebut, semuanya terancam hukuman tujuh tahun penjara. “Mereka akan dikenakan pasal 138 KUHP karena menghalang-halangi dan menyembunyikan tersangka,” katanya. Direktur Reserse Narkoba Polda Kalteng Kombes Pol Ahmad Shaury, mengatakan, Heri Firmansyah, yang berperan

menyembunyikan tersangka Ahim d irumahnya di Selorejo, Kecataman Sambeng, Lamongan. Menurutnya, Ahim berhasil kabur dengan merusak jendela kamar tahanan kemudian lari lewat jalan belakang Mapolda Kalteng kemudian bertemu Eel ( 31) dan Andre (31) dan Ara (31)” Mereka sempat berkoordinasi, sebelum kabur ke Banjarmasin.”katanya. Pelaku sempat bersembunyi di hutan di Kelurahan Panarung, Kecamatan Pahandut Palangkaraya. Di Banjarmasin mereka sempat menginap sehari di hotel kemudian terbang ke Jakarta bersembunyi di rumah

BANJARMASINPOSTGROUP/FATHURAHMAN

TERSANGKA - Iberahim alias Ahim (35) saat diamankan polisi di Bandara Tjilik Riwut Palangkaraya, Kamis (22/9) malam.

rekannya. “Dari Jakarta dia kemudian kabur lagi ke Surabaya dan langsung bersembunyi di rumah Heri di Lamongan Jawa Timur.

Tiga rekannya yang membantu kabur di Palangkaraya kami tangkap duluan dan kami korek keterangan dari mereka,” katanya. (tur)

2409/M6


SABTU

24 SEPTEMBER 2016

Global Crime

Metro Banjar

Pemuda Dipaksa Telan Ganja PHOENIX - Tiga orang polisi kota Phoenix, Texas, AS mengundurkan diri setelah dituduh memaksa seorang pria menelan sekantung ganja yang ditemukan di mobilnya. Kepala kepolisian Phoenix Yoseph Yahner mengatakan, selain ketiga polisi itu, petugas keempat Jeff Farrior diturunkan pangkatnya dari letnan menjadi sersan. “Dia (Farrior) mengetahui insiden itu tetapi tidak melakukan tindakan apa pun. Tindakan mereka tak bisa diterima dan melanggar semua nilai yang kami jaga,” ujar Yahner. Kepolisian Phoenix mengatakan, ketiga polisi yang itu adalah Richard G Pina, Jason E McFadden dan Michael J Carnicle. “Dua dari mereka diperiksa karena dianggap melakukan tindakan kriminal. Sedangkan petugas ketiga hanya menjadi saksi,” tambah Yahner. Yahner melanjutkan, semua kamera video yang di mobil ketiga polisi itu dimatikan sehingga tak bisa merekam insiden yang melibatkan pemuda berusia 19 tahun itu. Pemuda itu, yang namanya tak dirilis kepolisian, kemudian mendapatkan surat panggilan untuk datang ke kantor polisi dan mobilnya diderek. Pemuda itu kemudian mengaku dipaksa menelan ganja yang ada di dalam mobilnya atau dimasukkan ke dalam tahanan. Pemuda itu menambahkan, dia langsung merasa tak enak badan setelah mengunyah dan menelan ganja itu. Meski demikian, dia tak sampai harus mendapatkan perawatan medis. Ketiga petugas yang mengundurkan diri itu baru setahun menjadi polisi dan masih berstatus karyawan “magang”. “Saya awalnya ingin memecat mereka, tetapi mereka memilih mundur,” kata Yahner. (idp/kps)

Begal Lucuti Barang Korban SEMARANG - Kawanan begal di Semarang kini semakin nekat. Kali ini mereka beraksi tak jauh dari rumah dinas Kapolrestabes Semarang di Jalan Dr Cipto, Kota Semarang. Kejadian yang terjadi pada Sabtu malam lalu itu menimpa dua orang pengendara sepeda motor bernama Septia Hera Wulansari (22) dan Arif Pratama. Dari informasi yang dihimpun Tribun Jateng di Sentra Pelayanan Kepolisian Terpadu (SPKT) Polrestabes Semarang, Jumat (23/9), kejadian itu berawal saat kedua korban berboncengan menggunakan sepeda motor di Jalan Dr Cipto. Karena hujan, korban menepi dan berteduh di depan sebuah bengkel tak jauh dari rumah dinas Kapolrestabes Semarang. Saat berteduh itulah korban didatangi lima orang pria yang mengendarai dua sepeda motor. Tanpa basa basi, lima pria ini langsung melucuti barang bawaan korban. Guna menakut-nakuti mangsanya, seorang di antara pelaku mengacungkan senjata tajam jenis parang ke arah korban agar tidak melawan. Korban yang tak bisa melawan hanya bisa pasrah ketika para pelaku mengambil satu per satu barang berharga milik korban seperti dompet, tiga buah handphone, dan uang tunai Rp 550 ribu serta helm merk Ink milik korban. “Satu orang bawa parang, mereka mengambil paksa barang barang termasuk helm,” kata Septia. Setelah barang berharga korbandirampas, para pelaku langsung melarikan diri. Selang beberapa hari, korban baru melapor. “Laporannya sudah kami terima, ini sedang didalami penyidik,” kata Kasubag Humas Polrestabes Semarang, Kompol Suwarna. (tribunnews)

7

DIAMANKAN Prajurit TNI AL memeriksa barang bawaan nelayan asing di Dermaga Pelabuhan Marore, Pulau Marore, Kabupaten Kepulauan Sangihe, Sulawesi Utara, Jumat (23/9). Sebanyak 23 nelayan asing dan enam perahu berukuran 1-2 GT yang melakukan penangkapan ikan di Perairan Sangihe-Talaud diamankan TNI AL. Para nelayan asing tersebut selanjutnya akan dibawa ke Pangkalan TNI AL (Lanal) Tahuna.

ANTARA/ADWIT B PRAMONO

JAKSA MENGINGINKAN SCULLY DIHUKUM MATI MANILA - Nyawa Peter Scully (52), terdakwa pelaku paedofilia, kini bakal terancam. Pasalnya, para jaksa di Filipina menyerukan agar hukuman mati kembali diberlakukan, untuk mengeksekusi predator anak. Scully (52), dituduh menjadi “sutradara” dalam video yang menampilkan hubungan seks anak yang juga melibatkan penyiksaan dan menjual video-video itu lewat internet. Warga Australia itu kini menghadapi 75 dakwaan, termasuk dugaan pemerkosaan terhadap balita perempuan berusia 18 bulan. Untuk semua tuduhan itu, Scully mengatakan dirinya tak bersalah. “Jika pilihan ada di tangan saya maka saya akan ja-

tuhkan hukuman mati untuk Scully,” kata jaksa penuntut Jamie Umpa kepada Fairfax Media. “Kami harus mengirimkan pesan kuat kepada mereka yang mencoba menyiksa dan melecehkan anak-anak Filipina,” tambah Umpa. Pada awal pekan ini, dalam sidang di kota Cagayan del Oro, Mindanao, Scully disebut menyutradari film video berjudul “Daisy’s Destruction” yang memperlihatkan seorang bayi perempuan yang disiksa saat digantung dengan kaki di atas. Polisi Filipina juga menuding Scully mengubur seorang bocah 11 tahun di sebuah rumah yang disewanya setelah dia memperkosa dan kemudian mencekiknya hingga tewas.

Kubur Bocah Usai Diperkosa ● Scully menghadapi 75 dakwaan atas kejahatan sadisnya ● Terdakwa dituduh menyutradarai video penyiksaan terhadap bayi perempuan ● Scully juga dituding mengubur bocah 11 tahun sebelum diperkosa dan dicekik hingga tewas

Dua korbannya bahkan ditampilkan dalam sebuah video disuruh menggali kuburan mereka sendiri dan terus diperkosa. “Saya menangis saat menyaksikan video-video itu. Sulit dipahami seseorang bisa melakuan kekejaman seperti itu terhadap anak-anak,” kata Ruby Malanog, salah seorang jaksa penuntut. Sementara itu, Umpa mengatakan, jika hukuman mati tak bisa dijatuhkan terhadap Scully, maka dia akan berusaha agar pria itu diganjar

hukuman maksimal untuk kasus perdagangan manusia. Selain itu, lanjut Umpa, dia akan memperjuangkan tambahan 10 tahun penjara untuk setiap lima dakwaan pemerkosaan. Sehingga total dia bisa dipenjara selama 100 tahun. Namun, undang-undang Filipina hanya mengatur seseorang bisa dipenjara maksimal 30 tahun di negeri itu. Artinya, Sully akan dideportasi ke Australia dan menghabiskan masa hukumannya di sana.

Peter Scully AFP

Sejak 2006, Filipina menghapuskan hukuman mati setelah mendapat tentangan dari Gereja Katolik. Namun, Presiden Rodrigo Duterte telah menyebut para kriminal yang melakuan kejahatan kejam termasuk pemerkosaan akan dihukum mati. (independent/kps)

Wajib Lapor bagi Penyiksa Bocah

TRIBUN MEDAN

KUNJUNGI MD - Tim Komnas PA yang dipimpin Arist Merdeka Sirait saat mengunjungi bocah MD, korban penyiksaan orangtua angkatnya, di RS Bhayangkara Tingkat II Medan, Selasa (20/9) lalu.

MEDAN - Polisi masih membidik sejumlah tersangka dalam satu keluarga, yang dianggap terlibat dalam penyiksaan terhadap bocah MD (8). Tiga kakak beradik yakni Renaldo (24), Devi Ratnasari (21) dan David Carnelius (18), saat ini dikenakan sanksi wajib lapor. Sementara kedua orangtuanya, Suparto dan Yasmin Laia ditahan, karena sudah ditetapkan sebagai tersangka. “Kalau anak-anaknya, ketiganya kami kenakan wajib lapor karena belum cukup bukti,” ungkap Wakil Kepala Sektor Polsek Labuhan, AKP TL Tambunan, Jumat (23/9). Menurut Tambunan, selama menjalani proses pemeriksaan, ketiganya didampingi kuasa hukum. Untuk ke depannya, tiap dua kali seminggu ketiganya wajib

datang ke polsek. “Mereka kooperatif kok. Tiap waktunya dipanggil, pasti mereka datang. Kalau kami tahan, buktinya belum cukup,” kata TL Tambunan. Terkait insiden penyiksaan ini, MD dan Hati Ria Lase (28) yang menjadi korban masih dirawat di RS Bhayangkara Tingkat II Medan. Sampai saat ini, kondisi keduanya berangsur-angsur pulih. Mendapat informasi tersebut, Ketua Komisi Nasional Perlindungan Anak (Komnas PA), Arist Merdeka Sirait sempat menemui korban. Arist mengaku prihatin dan meminta aparat kepolisian untuk menjerat para pelaku dengan pasal berlapis. Seperti diberitakan, saat dibawa ke RS Bhayangkara Medan, kondisi MD, siswa

SD tersebut cukup memprihatinkan setelah tubuhnya disiram air panas. Korban dibawa ke RS Bhayangkara sekitar pukul 01.00 WIB oleh tokoh masyarakat setempat. Peristiwa itu terungkap saat sejumlah tetangga korban yang tinggal di Jl Sidomulyo, Dusun VI A, Pasar 7 Desa Manunggal, Kecamatan Labuhan Deli, Kabupaten Deliserdang mendengar adanya suara jeritan di dalam rumah. Saat dicek, warga kaget begitu menemukan korban dalam kondisi tidak mengenakan busana. Pertama kali ditemukan, posisi korban tergeletak di samping tempat tidur dengan luka bakar di sekujur tubuhnya. Korban diduga disiksa oleh orangtua angkatnya, Suparto dan Yasmin Laia. (tribunnews)

INFO IKLAN OTOMETRO Hub 0511-3354370 Ext. 114 / 115

2409/M7


8

Halo Polisi

Metro Banjar

SABTU

24 SEPTEMBER 2016

Batas Usia Maksimal Pemilik SIM PER TANY AAN : PERT ANYAAN BERAP A batas usia maksimal seseorang boleh BERAPA memiliki surat izin mengemudi (SIM). Sebab saya lihat masih banyak kakek mengendarai kendaraan bermotor di jalan, padahal mereka mungkin sudah tak layak lagi mengendarai kendaraan bermotor. BANJARMASINPOSTGROUP/IBRAHIM ASHABIRIN

JAWABAN : DALAM Perkap Nomor 9 tahun 2012 tentang Surat Izin Mengemudi tidak ada mengatur tentang batas usia maksimal pembuatan SIM atau seseorang boleh mendapatkan SIM. Sementara hanya mengatur usia minimal pembuatan SIM (pasal 25 perkap N .9 tahun 2012). Selama pengendara masih memenuhi persyaratan kesehatan jasmani dan rohani (pasal 34 perkap No 9 tahun 2012) maka si pengendara berhak mengajukan permohonan pembuatan SIM dan bisa mengendarai kendaraan bermotor. (*)

RAMAH - Ruang untuk membuat Surat Keterangan Catatan Kepolisian (SKCK) di Polres Tapin rapi dan nyaman. Warga yang mengurus SKCK pun dilayani dengan senyum.

PENGURUSAN SKCK BEBAS PUNGLI n Polisi Makin Mudahkan Masyarakat

ANTARA

RANT AU RANTAU AU-Sat Intelkam dan seluruh kapolsek di lingkungan Polres Kabupaten Tapin menandatangani kesepakatan anticalo dan pungli dalam penerbitan Surat Keterangan Catatan Kepolisian (SKCK). Kesepakatan itu dilakukan di depan Kapolres Tapin AKBP Zulkifli. “Penandatanganan terse-

but dalam rangka memberikan pelayanan prima kepada masyarakat,” kata Kasat Intelkam Polres Tapin AKP Tatang Suryawan, Jumat (23/9). Menurutnya, dalam pelayanan SKCK tidak dibenarkan melakukan pungutan liar (pungli) kepada siapa pun. Biaya SKCK harus sesuai ketentuan yang sudah diatur yaitu

Rp 10.000 per orang. Dia mengatakan, pengurusan SKCK tidak hanya di Polres tetapi di polsek juga bisa dilakukan untuk SKCK tertentu. Sat Intelkam Polres Tapin, tidak hanya melakukan penandatanganan kesepakatan bebas (anti) pungli dan calo, tetapi juga mempercantik

ruangan pembuatan SKCK sehingga menjadi sejuk, nyaman dan stafnya juga murah senyum serta ramah. “Ini dalam rangka memberikan pelayanan prima kepada masyarakat,” jelas AKP Tatang. Pembuatan SKCK 2016, Berdasarkan data Sat Intelkam Polres Tapin, dalam sebulan bervariasi, bisa 60, bisa

juga 179 orang. Syarat membuat SKCK itu cukup foto kopi KTP, KK, akta kelahiran/ijazah, foto 4x6 sejumlah enam lembar. Kemudian mengisi formulir. Ke depan, kata AKP Tatang, akan membuat terobosan baru yaitu SKCK online, ini untuk memudahkan masyarakat. (him)

Minta Remaja Pelopor Keamanan BA TULICINBATULICINTULICIN-Wakil Kepala Polda Kalimantan Selatan, Kombes Pol Iriyanto, menaruh harapan tinggi kepada seluruh peserta perkemahan Bhayangkara yang berkumpul di wisata Pantai Rindu Alam di Desa Betung Kecamatan Kusan Hilir, Jumat (23/9/16). Dia berharap para peserta yang masih remaja itu memberikan contoh kepada masyarakat dalam hal menciptakan ketertiban dan keamanan. Hal itu disampaikan Kombes Pol Iriyanto saat membuka secara resmi

TELEPON PENTING

Perkemahan Bhakti Saka Bhayangkara Kwartir Daerah (Pertikada) Kalimantan Selatan 2016, yang dilaksanakan 23-25 September. Tema acara itu cukup sederhana yaitu Dengan Pertikada 2016 Kita Tingkatkan Prestasi Pramuka yang Lebih Profesional, Modern dan Terpercaya Guna Mewujudkan Daya Tangkal, Cegah dan Penanggulangan Narkoba di Bumi Lambung Mangkurat. Iriyanto berharap kegiatan perke-

mahan itu menjadi sebuah kesatuan yang mempunyai peran penting bagi masyarakat. “ Remaja itu punya peran penting. Karena remaja juga harus menguasai empat bidang yaitu tentang krida ketertiban umum, krida lalu lintas, krida bencana, dan krida tempat kejadian perkara,” katanya. Menurut Iriyanto, perkemahan itu bukanlah sekedar kegiatan biasa. Namun perkemahan itu adalah bagian dari pendidikan dan wadah bersosia-

lisasi dengan sesama saka Bhayangkara dan masyarakat setempat “Pesan saya selama kegiatan, jangan tinggalkan ibadah karena ibadah sebagai landasan spiritual. Mari memelihara ketertiban, sadar hukum dan jadi pelopor berlalu lintas,” katanya. Ketua Pelaksana Pertikada Kalsel, AKP Sjaiful didamping Ketua Kwarcab Tanahbumbu Syamsudin, mengatakan perwakilan daerah semuanya hadir di bawah naungan polres masing-masing daerah. (hid)

Banjarmasin PLN Kalselteng

4772520, 4772633, 4772261, 4772564

PLN Cabang Banjarmasin

3359050 3253617

PDAM Bandarmasih Banjarmasin PDAM Intan Banjar

4772061, 4782004

PDAM Barito Kuala

4799013

Dinas Kependudukan dan Pencatatan Sipil Kota Banjarmasin

4367171, 3360010

Kabupaten Banjar

6292009 3355661, 4364646

Dinas Kesehatan Kalsel Dinas Kesehatan Banjarmasin

304863, 365177, 304803

Dinas Kesehatan Banjarbaru

781588, 781588

Dinas Kesehatan Banjar

721203, 722387

Dinas Pendidikan Kalsel

363885, 363885, 53913

Banjar Polsek Gambut

9243900

Kodim Martapura

4721488

Posko BPBD

4721113

BPK Melati (Martapura)

087815950460, 6109070

BPK Buser Induk

7714690

BPK Kompas

6216684

RSUD Ratu Zalecha

4789454

Polres Banjarbaru

2772266

Polsek Banjarbaru Kota

4772533

Polsek Banjarbaru Timur

7571543

Polsek Banjarbaru Barat

4705210

Koramil Banjarbaru

4772437

RS Syamsudin Noor

4705118

RSUD Banjarbaru

4772380

Homepage : http//www.metrobanjar.co Banjarmasin Post Group : :

Direktur Utama : Pemimpin Umum :

Gabung di FB Koran Metro Banjar

NENEK Iyut (80) hilang sekitar Rabu (21/9/) sekitar pukul 22.00 Wita Diduga korban dibunuh oleh Frendi (35), cucunya sendiri dan mayat korban dibuang ke sungai,

Rival SieChowosetia Cucu ketulahan Eddy Daihatsu Oyama Astga ngerinya lah

Ainuddin Az-Zukhairy Wayah ini keluarga seperti orang... Apakah tanda tanda akhir zaman, kerisis akhlak sekarang ini, kelakuai tidak seperi orang yang punya akal, menghilangkan nyawa begitu mudah. Apalagi nyawa keluarga sendiri. Ade Rahmana Putra Masya Allah talalu nya, mudahan nya tobat ja pas di penjara Bani Landu Landasan Ulin Nah am paninian di bunuh ,, gila bnr am,mungkin hndk manguasai harta sidin klo jd lks dpt warisan

Syaid Putra Andhika Kabanyakan tamakan pil jin bisa nech...!!! Bain Al-wafa Nini di bunuh , buuuungul nyaa... Bunda Ive Ganggua jiwa bisa tu Mulyadi Nini saurang di bunuh. Kd waras bisa to Anang Suriansyah Banyak kalo nenenya basimpanan duit...pas kada buduit laluay nene nang di pikirakan.

Adul Asmara Penyejuk Hati Kada Pintar Lalu Paninia’an di bunuh...Tasual apa kah lwn paninia’an...! Saidi Effendy Liwar am,,, mau sako katulahan tu

Anas Nasrullah Kaliwaran cucu nang ky itu.. mudahan ketemu myt nya.. Jheach Febriany Cucu durhaka kya itu. Org b’isi Nene tuch d’syangi,jgn dbnuh

Dayat Eboy Tangkap

Banjarbaru

Penerbit SIUPP

Facebook

PT Cahaya Media Aditama No.1646/SK/Menpen/SIUPP/1999 Tanggal 10 September 1999 Herman Darmo H Pangeran Rusdi Effendi AR

WARTAWAN “BANJARMASIN POST GROUP” SELALU DIBEKALI TANDA PENGENAL DAN TIDAK DIPERKENANKAN MENERIMA/MEMINTA APA PUN DARI NARASUMBER.

Isau Busung Lapar Terkutuk handk jadi apa tu manusia Winda Azerina Azza Seberapa besar rasa tidak suka kta terhadapa klrga, jgn lah smpai mmbunuh. Apalagi nenek sendiri. Karna tanpa nenek, org tua kita takkan lahir dan mgkn kita takkn pernah ada d dunia ini.

Sri

Bahyuni

Masyaallah......... Hafidz Breheng Tega ny tega ny lh,, Muslih TTripellapan ripellapan Purun banar kytoe mdhan lakas ditangkap aja,langsung hukuman seumur hidup jja kytoe

Redaksi: Musya¿ ’ | Wakil: Harry Prihanto Pemimpin Pemimpin Redaksi/Penanggung Jawab: Musyafi’ | Wakil: Harry Prihanto Pj Manajer Peliputan Peliputan::MMYamani Yamani PjManajer ManajerPeliputan: Peliputan: M Royan Naimi | Asisten Manajer k, Agus Rumpoko Pj Manajer Produksi: R Hari Tri Widodo | Asisten Manajer Produksi: M Tau¿ Taufik, Manajer IrhamsyahSafari Safari ManajerRedaksi: Redaksi:HIrhamsyah Redaktur: Elpianur Achmad, Mulyadi Danu Saputra , Anjar Wulandari, Mahmud MM Siregar, Mohammad Redaktur: Elpianur Achmad, Mulyadi Danu Saputra , Anjar Wulandari, Mahmud Siregar, MohammadChoiruman, Choiruman,Aya AyaSugianto, Budi ArifBudi RH,Arif Syamsuddin, Siti Hamsiah, Ernawati, MustainMustain Khaitami. Asisten: Idda Royani, Alpri Widianjono, Kamardi, Sugianto, RH, Syamsuddin, Siti Hamsiah, Ernawati, Khaitami. Asisten: Idda Royani, Alpri Widianjono, Rendy NickoNicko Ramandha, M Risman Noor. Kamardi, Rendy Ramandha, M Risman Noor. Staf Redaksi: Sriwahyuni,Eka Dinayanti, Sudarti, Halmien Thaha, Hanani, Burhani Yunus, AM Ramadhani, Syaiful Staf Redaksi: UmiUmi Sriwahyuni,Eka Dinayanti, Sudarti, Halmien Thaha, Hanani, Burhani Yunus, AM Ramadhani, Syaiful Anwar, Anwar, Murhan, Khairil Rahim, Ashabirin, Faturahman, Irfani Rahman, Jumadi, Edi Nugroho, Doni SyaifulSyaiful Akhyar,Akhyar, Murhan, Khairil Rahim, IbrahimIbrahim Ashabirin, Faturahman, Irfani Rahman, Jumadi, Edi Nugroho, Doni Usman, Usman, Sofyar Redhani Widodo, Ratino, M Risman Salmah Saurin, M Hasby Suhaily,Didik Helriansyah, Sofyar Redhani (Kabiro), Hari(Kabiro), Widodo,Hari Ratino, M Risman Noor, SalmahNoor, Saurin, M Hasby Suhaily, Helriansyah, Triomarsidi, Didik Triomarsidi, Nia Kurniawan, MukhtarYayu Wahid, Restudia, YayuFrans Fathilal, Aprianto, FransHuda, Rumbon, Nurholis Reni Huda, Man Nia Kurniawan, Mukhtar Wahid, Restudia, Fathilal, Aprianto, Rumbon, Nurholis Man Hidayat, Kurnia Hidayat, Reni KurniaAkhmad Wati, Rahmadhani, Rizky Abdul Gani,Setia Milna Sari, M Fadli Setia Rahman, Muhammad Kaspul Elhami. Wati, Rahmadhani, Rizky AbdulAkhmad Gani, Milna Sari, M Fadli Rahman, Muhammad Elhami. Fotografer: Fotografer: Kaspul Anwar. Anwar. Tim Martini, Kiki Kiki Amelia, Amelia, Rahmadi, Rahmadi, Tim Pracetak: Pracetak: Syuhada Rakhmani (Kepala), M Syahyuni, Aminuddin Yunus, Edi Susanto, Sri Martini, Ibnu Zulkarnain, Achmad Sabirin, Ahmad Radian, M Trino Rizkiannoor, M Denny Irwan IrwanSaputra, Saputra,Nata NataPrima, Prima,Imam ImamWahyudi. Wahyudi. Ibnu Zulkarnain, Achmad Sabirin, Ahmad Radian, Biro Murdjani,Antonius AntoniusBramantoro, Bramantoro,Budi BudiPrasetyo, Prasetyo,Fikar FikarWWEda, Eda,FX FX BiroJakarta: Jakarta:Febby FebbyMahendra MahendraPutra Putra(Kepala), (Kepala), Domuara Domuara Ambarita, Murdjani, Ismanto, Ari¿n,Hendra HendraGunawan, Gunawan,Sugiyarto Sugiyarto Ismanto,Johson JohsonSimandjuntak, Simandjuntak,Rahmat Hidayat, Yulis Sulistyawan, ChoirulArifin, Penasihat TasminSH SHMH MH Penasihat Hukum: DR Masdari Tasmin

Heriyadi Sang Pangeran Muda Palingan masalah duit tu kada di barii semoga aja lekas di tangkap dan bisa di pertanggungkan jawab kan perbuatannya. Fendygambut Umur 35 tuh harus bisa mancari duit sorang... Sanchel Terungkap jua sdh beritanya Tika Murni Penasaran nach..berita selanjutx. Muhammad Ikhwan Innalilah.. tega ny Aji YYunis unis Ada ja lah wahini kejadian yg kaini. mudahan sidin diterima lawan Allah SWT. dan mudahan cucu sidin lakas ditangkap wan lakas taubat ISsyal Aslie Nakpekapuran Raya Astagfirullah sadisx... Warisan Liwar heh

Datu

Komandan Opi Komandan Karasukan zin dahtu pasti dah,, pasti dah pasti dah Nuryanto Nasehatimu Astagfirullah, katulahan lawan nenek Indera Syarif Lgsung dtangkap sudah

Pemimpin Perusahaan: A Wahyu Indriyanta General Manager Percetakan: A Wahyu Indriyanta | Asisten General Manager Percetakan : Suharyanto Wakil PP (Bidang Humas dan Promosi): M Fachmy Noor Manajer Iklan : Helda Annatasia (08115803012) z Alamat: Gedung HJ Djok Mentaya, Jl AS Musyaffa No 16 Banjarmasin 70111, Telepon (0511) 3354370, Fax 4366123, 3353266, 3366303 z Bagian Redaksi: Ext 402-405 ; z Bagian Iklan: Ext. 113, 114 z Bagian Sirkulasi: Ext. 116, 117 z Pengaduan Langganan: 08115000117 (0511) 3352050 z Biro Jakarta-Persda: Redaksi, Jl Pal Merah Selatan No 12 Lantai II Jakarta 10270, Telp (021) 5483008, 5480888 dan 5490666 Fax (021) 5495358 z Perwakilan Surabaya: Jl Rungkut Industri III No. 68-70 Surabaya 60293 Telp (031) 8419000 Fax (031) 8414024 z Biro Banjarbaru: Jl Mister Cokrokusumo Kav 15-17 Widya Chandra Utama, Cempaka, Kota Banjarbaru Telp (0511) 4780355 Fax (0511) 4780356 Tarif Iklan: z Display Umum: Hitam Putih (BW): Rp 22.500/mmk Berwarna (FC): Rp 45.000/mmk z Display Halaman 1: Hitam Putih (BW): Rp 45.000/mmk Berwarna (FC): Rp 90.000/mmk z Iklan kolom/Duka Cita: Hitam Putih (BW): Rp 15.000/mmk Berwarna (FC): Rp 30.000/mmk z Iklan Kuping: (FC) Rp 100.000/mmk lIklan Baris: (FC) Rp 20.000/baris: (BW): Rp 15.000/baris z Iklan Satu Kolom : (FC) Rp 30.000/mmk, (BW): Rp15.000/mmk z Catatan: Harga belum termasuk PPN 10% z Harga Langganan: Rp 75.000/bln Percetakan: PT Gra¿ka Wangi Kalimantan z Alamat: Lianganggang Km 21 Landasan Ulin Selatan Banjarbaru Telepon (0511) 4705900-01 z Isi di luar tanggung jawab percetakan

Setiap artikel/tulisan/foto atau materi apa pun yang telah dimuat di harian “Banjarmasin Post” dapat diumumkan/dialihwujudkan kembali dalam format digital maupun nondigital yang tetap merupakan bagian dari harian “Banjarmasin Post”.


SABTU

Buah Bibir TAMPIL MEMUKAU LEWAT Metro Banjar

24 SEPTEMBER 2016

9

TEMBANG NUMBER ONE Elman Abi

ISTIMEWA

Gagal Tembus Bintang Pantura USAHA dan kerja keras yang dilakukan penyanyi Banua, Elman Abi, saat tampil di konser Pilih-pilih Bintang Pantura 3 yang disiarkan secara langsung Indosiar, Jumat (23/9) dinihari, belum mampu menuai hasil. Padahal pada kontes nyanyi itu, Elman yang biasa menyanyikan lagu-lagu slow telah berusaha tampil energik. Ia bahkan mampu menari mengikuti gerakan penari latar Batavia Dance saat melantunkan lagu berjudul Sedang-Sedang Saja. Cowok yang telah merilis dua album kompilasi lagu Banjar dan satu lagu dangdut ini pun berusaha berinteraksi dengan penonton dengan meminta ikut bernyanyi. Bahkan Elman berusaha ‘merayu’ mentor Dewi Perssik berjoget. Hanya saja hingga ia selesai menyanyikan lagu Sedang Sedang Saja, tidak ada satu pun mentor—Dewi Persik, Inul Daratista, Benigno, dan Zaskia Gotik—menekan tanda bintang sekaligus melaju ke babak selanjutnya. “Maaf saya tak memilih Elman, sisa jatah saya tinggal sedikit. Saya mencari peserta perempuan ya,” kata Dewi Perssik dengan mengucapkan kata minta maaf. Begitu juga dengan Zaskia Gotik mengatakan penampilan Elman masih belum dan kurang menarik hatinya. “Saya juga belum tergerak hati saya memilih Elman,” timpal Inul, satu dewan juri lainnya. Sementara itu Benigno mengatakan sebenarnya kualitas vokal Elman bagus dan sebaiknya ikut audisi D’Academy 4 lagi yang penuh tantangan. “Itu cocok buat karakter suara Elman,” tandasnya. Sebenarnya MC Ramzie, Irfan Hakim dan Andika Pratama memberikan rekomendasi kenapa tak memilih Elman, padahal sangat setia mengikuti D’Academy 1 sampai 3. “Elman malah sempat masuk 20 besar D’Academy 3 lho. Juga bisa meng-MC,” cerita Ramzie kepada mentor. Menghilangkan kekecewaannya, Elman pun didaulat menjadi MC (master ceremony) pada sebuah sesi ala perkawinan. Sebagai mempelainya Ramzie-Soimah dan penonton pun dibuat tertawa dengan ulah dan kocak keduanya. Elman yang dihubungi usai lomba mengatakan sudah berusaha tampil sebaik mungkin, cuma belum rezeki lolos ke babak selanjutnya. “Masuk 70 besar saja sudah bangga. Mungkin Allah berkehendak lain,” jelasnya. Selama mengikuti karantina tiga hari, lanjut dia, banyak ilmu yang didapat mulai koreo, kontrol vic suara, bagaimana menyapa pnonton dan lain-lainnya. Selain Elman, penyanyi asal Cirebon, Eni dan Vera juga tak berhasil lolos ke babak poling SMS. Ada tiga penyanyi yang mendapat bintang dari mentornya yakni Asep AS asal Subang yang dipilih Benigno, Vevey dari Garut oleh Zaskia Gotik dan Regi (Jakarta) yang dimentori Dewi Perssik. (ful)

GELARAN Expo & Tourism 2016 di Gedung Sultan Suriansyah, Banjarmasin, berlagsung sangat meriah. Ini berkat penampilan talent muda RoA (Rin of Angel) and SNK ft Wotta. Tampil secara bergantian, RoA dan SNK ft Wotta mampu memukau para pengunjung pameran yang datang. RoA yang diersoneli Rin pada vokal dan Dayat serta Nazam sebagai penari latar mampu menggebrak lewat lagu berjudul Number One. Berikutnya 15 personel SNK ft Wotta terdiri Shopi, Odah, Wira, Fahmi, Dhani, Syam, Saiful, Bayu, Zainal, Aqmar, Rafli, Zainal, Basri, Sanjaya, dan Rajul juga sukses menggebrak dengan lagu berjudul Sihoutte. Pimpinan WE Management yang WIBISONO membawahi kedua Pimpinan WE talent itu, Wibisono, Management mengatakan penampilan tersebut merupakan yang perdana bagi RoA bersama SNK ft Wotta perform dalam satu panggung. “Maaf kalau penampilan mereka belum maksimal. Maklum, karena waktu yang tersedia untuk latihan sangat sempit sehingga persiapan pun kurang memadai,” kata dia. RoA dan SNK, lanjut Wibisono, merupakan grup pendatang baru di belantika musik di kalimantan Selatan. Meski baru, namun mereka sudah kerap tampil pada berbagai acara bergengsi di Banua ini. Rin yang merupakan mantan vokalis grup Rikiggaru, misalnya, punya pengalaman manggung yang lumayan tinggi. Tak heran jika penampilannya cukup memesona. Sekadar diketahui, setelah tak lagi di Rikiggaru, Rin kemudian membentuk RoA. Ia dibantu Dayat dan Najam sebagai penari latar. “Tapi management kami tetap dari YE Yuki entertainment pimpinan Wibisono,” kata Rin. Sementara itu Wibisono menuturkan RoA terbentuk 9 Juli 2016 lalu. RoA memang penyanyi solo yang diketuai Rin namun ditunjang dengan dua penari latar. “Untuk aliran musiknya tetap J Pop/Rock,” sebut dia. Walaupun RoA masih seumur jagung di dunia entertainer di Banua ini, tapi mulai menunjukkan eksitensinya. Hal ini setidaknya dibuktikan dengan perform yang telah beberapa kali dijalani di Banua ini meski masih di wilayah Kota Banjarmasin. “Kita sudah mengajukan beberapa sponsor agar RoA bisa tampil tidak hanya di Banua tapi juga keluar daerah,” jelas dia. (arl)

“Maaf kalau penampilan mereka belum maksimal. Maklum, karena waktu yang tersedia untuk latihan sangat sempit sehingga persiapan pun kurang memadai”

Rin

Zihan Siap Mainkan Biola

Zihan Haliza

ISTIMEWA

PERAIH gelar busana terglamaur Sasirangan Fashion Street Banua 2016 dan juara ketiga Karnaval Pasar Terapung, Zihan Haliza, bakal kembali unjuk kebolehan. Tapi, kali ini ia tidak akan tampil di atas catwak dengan baju yang sangat indah, melainkan memainkan biola pada acara HUT Universitas Terbuka Banjarmasin, 30 September 2016 nanti. “Saya menjadi bintang tamu pada acara HUT Universitas Terbuka itu. Saya akan memainkan biola,” ucapnya. Rencananya, lanjut Zihan,

dirinya kelak akan memainkan tiga buah lagu. “Saat ini saya masih latihan supaya nanti bisa tampil secara maksimal dan menyajikan seni yang berkualitas,” papar cewek cantik dengan tinggi badan 160 sentimeter dan berat 40 kilogram ini, Jumat (23/9). Ditambahkan dia, dua dari tiga lagu yang bakal dibawakannya yakni Ruar dan Pleas Lait dari Katy Pery. Tiap Sabtu dirinya berlatih main biola. “Walau pun hanya sekedar bintang tamu, saya harus bermain

semaksimal mungkin,” tandasnya. Menurut Zihan, selama ini dirinya tak bisa berlatih secara maksimal mengingat mulai SeninJumat mengikuti les pelajaran dan Sabtu hanya punya waktu berlatih biola. “Kalau Minggu saya manfaatkan mengikuti fashion show atau tampil bermain biola di atas panggung,” tandasnya. Tak hanya piawai bermain biola, perempuan berwajah cantik dan kalem ini juga pernah menjadi Galuh Cilik 2013 dan meraih berbagai lomba fashion show.

“Tahun 2015 lalu, saya juga meraih juara pertama Etnik Festival di Tabalong dengan memakai baju terbuat dari nyiru dan tikar,” bebernya. Saat tampil pada acara Sasirangan Fashion Street di Siring Tendean Banjarmasin, beberapa waktu lalu, ia mengenakan baju dengan tema Putri Bunga Rambai yang memanfaatkan platik, rotan dan kembang rambai. Kainnya punya menggunakan kain Sasrangan motif Sasirang Iris pudak yang filosofi banyak manfaat. (ful)

2409/M9


10

Metro Buffer

Metro Banjar

SABTU

24 SEPTEMBER 2016

Mahasiswi Rebah seperti Domino BANJARMASIN Kesurupan massal terjadi saat penutupan masa orientasi mahasiswa baru Uniska Banjarmasin, yang digelar di halaman Gedung Kopertis Wilayah XI Jalan Adhyaksa Banjarmasin Utara, Jumat (23/9) sore. “Saat salam-salaman dengan para dosen, tibatiba di bagian halaman luar terdengar suara teriakan mahasiswi,” ujar seorang mahasiswa yang minta namanya tidak dikorankan. Mahasiswi yang berteriak itu satu per satu pingsan. “Mahasiswa (laki-laki) pada bengong. Yang pingsan perempuan semua sambil teriakteriak. Mereka rebah kaya domino,” ujar sumber tadi. Kegiatan hari terakhir, kata sumber, terbilang santai. Acaranya banyak menam-

pilkan hiburan dan seni budaya dari para mahasiswa baru. “Cuma orangnya banyak, karena dikumpulkan dalam gedung. Kegiatannya santai aja, melihati kawan-kawan pentas seni saja tadi seharian,” ujarnya. Kegiatan penutupan masa orientasi mahasiswa baru Uniska itu dihadiri Gubernur Kalsel Syahbirin Noor, yang kebetulan alumni Uniska. “Paman Birin sudah pulang saat kejadian tadi,” ujarnya. Staf humas sekaligus Panitia Orientasi Siswa Baru Uniska, Yuli, mengatakan kejadian tersebut disebabkan kelelahan. “Anak-anak kelelahan saja. Tidak papa, cuma sebentar saja. Mereka ditangani semua dan tak ada yang dibawa ke rumah sakit,” ujarnya. (rmd)

ANTARA FOTO/WAHYU PUTRO

WARGA antre melintasi jalan setapak ketika mengunjungi lokasi bencana banjir bandang aliran Sungai Cimanuk, Kampung Cimacan, Tarogong, Kabupaten Garut, Jawa Barat, Jumat (23/9). Warga berbondong-bondong menyaksikan lokasi akibat banjir bandang.

Warga Sempat Pukuli Ocha w Sambungan halaman 1

Sulaiman Tewas... w Sambungan halaman 1

Kanit Laka Lantasnya, Iptu Guntur, menjelaskan kejadian itu bermula ketika mobil Suzuki Carry bernopol DA 8582 PA melaju dari arah Pelaihari menuju Bundaran Lianganggang. “Kecepatan mobil sekitar 60 kilometer per jam,” ujarnya. Saat berada di tempat kejadian, kata Guntur, mobil yang dikendarai Paulus berusaha menyalip sebuah mobil yang ada di depannya. “Paulus menyalip mobil di depannya melalui lambung kanan,” ujarnya. Guntur mengatakan, Paulus sama sekali tidak mengetahui atau melihat kalau di depannya ada seorang pejalan kaki mau menyeberang jalan. “Paulus kaget saat melihat seorang pejalan kaki bermaksud menyeberang dari kiri menuju kanan jalan. Karena posisi sudah sangat gha dekat, Paulus menabrak pejalan kaki itu,” ujarnya.(gha gha)

Sekarang Buka Kursus w Sambungan halaman 1

ing,” ujar penyandang gelar Putri Kalimantan Selatan Berbakat 2009 ini. Materi pembelajarannya, alumni Pendidikan Bahasa Inggris FKIP ULM ini membuat sendiri dalam bentuk kurikulum. “Saya juga mengajar Bahasa Inggris. Jadi, terpakai sekali ilmu waktu kuliah dulu. Kan dulu di FKIP, jadi ilmu mengajarnya juga terpakai sekarang, walaupun nggak mengajar jadi guru di sekolah tetapi hanya di ting-

kat kursus,” ujarnya. Walau lembaga kursus masih kecil, tapi murid-muridnya juga diwajibkan menjalani ujian untuk bisa lulus seperti di tempat kursus besar. “Dalam seminggu ada beberapa pertemuan. Total semuanya 20 kali pertemuan. Setelah 20 kali itu dan berhasil mengikuti ujian, baru mereka dinyatakan lulus,” ucap ibu dari Alesha Mikaila KriswibowodanOrlin Fayyola Kriswibowo ini. (ath)

Laga Hidup Mati w Sambungan halaman 1

terakhir ini akan mengantarkan tim PON Kalsel menempati posisi minimal runner-up di Grup E sekaligus mengantongi tiket melaju ke semifinal. Tim PON Kalsel saat ini menempati urutan ketiga klasemen sementara dengan torehan tiga point. Di urutan pertama dan kedua ditempati oleh tim Sumsel dengan torehan empat point dan tim Jateng dengan torehan tiga point. Sedangkan tim PON Papua masih mengemas satu point, sehingga laga hari ini juga akan menjadi laga sangat krusial bagi PON Papua. Tim PON Sumsel dan Jateng juga akan melakoni laga terakhirnya hari ini, dan masih sangat menentukan pula. Terkait laga terakhirnya, tim PON Kalsel cukup dipusingkan dengan minimnya pemain yang tersisa. Seperti diketahui dua pemain andalan yakni Tedi Berlian dan Indra Gunawan harus menepi karena cedera. Kemudian Hansamu Yama sudah bergabung bersama skuat Garuda.Praktis tim hanya memiliki 14 pemain yang bisa diturunkan, sehingga tak banyak pilihan. Meskipun demikian, pelatih tim PON Kalsel, Mundari Karya, tetap optimistis timnya bisa menorehkan kemenangan. “Memang pemain saat ini pas-pasan hanya tersisa 14 pemain. Tapi kami akan tetap berusaha dan berjuang dengan memaksimalkan pemain yang ada ini. Apalagi tim masih ada peluang,” ujarnya. Menghadapi tim PON Papua, Mundari mengatakan dia menekankan skuatnya bermain lebih sabar dan lebih tertutup. “Kami arahkan anak-anak main lebih tertutup lagi. Sebelumnya melawan tim PON Jateng tim agak terbuka karena ingin menang dan memasang dua striker,” terangnya. Mundari mengakui, menghadapi tim PON Papua tentunya timnya tidak bisa dengan mudah mendapatkan kemenangan. Untuk itulah Rafiudin dan kawan-kawan diwanti-wanti lebih disiplin dan lebih menyiapkan mental. “Harus disiplin, dan yang paling penting anak-anak harus lebih menyiapkan mental menghadapi PON Papua. Apalagi disana ada beberapa pemain Persipura juga,” ujarnya. (ran)

pertama berhasil, sedangkan aksi yang kedua gagal, bahkan sempat dipukuli warga. Informasi didapat, Senin (19/9) sekitar pukul 09.00 Wita, Winarno bersama istrinya mendapati pintu samping rumahnya terbuka. Saat diperiksa, di pintu itu terlihat bekas congkelan. Winarno langsung memanggil tetangganya, Ma’aruf, untuk menemani masuk ke dalam rumah. Setelah diperiksa, satu unit handphone (HP), uang tunai senilai Rp 2.500.000, dan tabungan kaleng milik anak Winarno yang berisi uang logam raib. Rupanya, kesuksesnya menguras harta milik Winarno ini kembali diulang si pencuri. Kamis (22/9) sekitar pukul 09.00 Wita, si pencuri mema-

suki rumah Winarno. Sialnya, Winarno keburu pulang dan melihat seseorang masuk ke dalam rumahnya. Winarno mengambil batu dan meneriaki orang tersebut. Teriakan Winarno membuat si pencuri panik dan lari keluar rumah. Warga melihat kejadian itu langsung mengejar si pencuri. Polisi, yang kebetulan melintas di tempat kejadian, juga ikut mengejar si pencuri. Tanpa mendapat kesulitan, warga berhasil meringkus si pencuri dan kemudian memukulinya. Beruntung, polisi cepat bertindak dan mengamankan si pencuri dari amukan warga. Si pencuri pun digelandang ke Polsek Batulicin. “Dua kali saya memasuki rumah itu. Yang pertama ber-

ZAINI alias Ocha (37) saat diperiksa polisi di ruang penyidik.

hasil, sedangkan kedua apes dan tertangkap. Saya menyesal,” ujar si pencuri. Sementara itu, Kapolsek Batulicin Iptu Setiawan A Malik melalui Kanit Reskrimnya Bripka M Sahidin, mengatakan selain mengamankan si

pencuri, pihaknya berhasil menemukan barang bukti berupa kotak HP merek Nokia tipe N225, satu unit HP merek Nokia tipe N225, satu tabungan terbuat dari plastik berisi uang logam berjumlah Rp 17.100, satu unit sepeda motor

BANJARMASIN POST GROUP/MAN HIDAYAT

merek Honda Revo dengan Nopol DA 2012 ZZ yang digunakan untuk mencuri. “Pelaku dijerat pasal 363 KUHP ayat (1) ke 5e KUHP tentang pencurian dengan ancaman minimal 4 tahun kuruhid ngan penjara,” ujarnya. (hid hid)

Lagi, Zenith Penjarakan Mulyadi w Sambungan halaman 1

itu di sebuah toko di Banjarmasin, Rabu (21/9). “Saya membeli tiga boks atau 300 butir pil Zenith di sebuah toko di Banjarmasin,” kata Mulyadi, Jumat (23/9). Zenith itu dibeli Mulyadi seharga Rp 200 ribu per boksnya. Rencananya obat tersebut dijual Mulyadi secara eceran di kawasan Jalan Martapura Lama, Desa Sungai Lulut. “Tiap boks saya bisa meraup keuntungan Rp 300 ribu. Pembeli bisa siapa saja,” ujarnya. Rencana Mulyadi berantakan. Saat duduk santai di

rumah, Mulyadi didatangi anggota Unit Reskrim Polsek Sungai Tabuk. Polisi berpakaian preman itu langsung meringkus Mulyadi. Sementara Mulyadi tidak bisa berbuat apa-apa saat diamankan. Yang membuat Mulyadi mati kutu, polisi berhasil menemukan sebanyak 300 butir pil Zenith yang baru dibelinya. Padahal obat daftar G itu sudah disembunyikan di dapur rumahnya. Dengan wajah tertunduk, Mulyadi digelandang polisi ke Mapolsek Sungai Tabuk. Kapolres Banjar, AKBP

Kukuh Prabowo melalui Kapolsek Sungai Tabuk, AKP Siti Rohayani, membenarkan pihaknya menangkap pengedar Zenith, Mulyadi. “Penyergapan terhadap Mulyadi ini berkat informasi dari masyarakat,” ujarnya. Siti mengatakan Mulyadi bukan pemain baru. “Mulyadi sebelumnya juga pernah diamankan dalam kasus serupa. Atas perbuatannya ini pelaku kembali kami jerat dengan Pasal 197 jo 106 ayat (1) UU RI Nomor 36 tahun 2009 tentang kesehatan, “ ujarnya. (gha)

BANJARMASIN POST GROUP/ABDUL GHANIE

MULYADI menunjukkan ratusan pil Zenith yang dibelinya di Banjarmasin.

Belanja di Senwell... w Sambungan halaman 1

goreng. Senwell, pusat perbelanjaan keperluan rumah tangga terbesar dan terlengkap di Kalimantan Selatan, menyediakan lima unit sepeda motor yang akan diundi pada 25 Desember 2016. Direktur Senwell Banjarmasin, Sutrisno Suwardi, mengatakan setiap konsumen yang berbelanja sebesar Rp 200 ribu akan mendapatkan satu kupon undian berhadiah sepeda motor. “Ketentuan itu berlaku untuk kelipatannya. Kalau belanja sebesar Rp 1 juta akan mendapatkan lima kupon. Makin besar nilai transaksinya semakin banyak mendapat kupon undian sehingga makin besar kesempatan untuk mendapatkan sepeda motor,” kata Sutrisno, Jumat (23/9). Sutrisno menjelaskan pihaknya menyediakan 10 unit sepeda motor yang diundi pada periode 22 Mei sampai dengan Desember 2016. “Saat ini memasuki

undian periode ketiga dengan jumlah sepeda motor lima unit. Penarikan undian akan dilakukan pada 25 Desember 2016,” ujarnya. Selain berbelanja berhadiah sepeda motor, pengunjung Senwell yang bertransaksi menggunakan kartu kredit BRI dengan nilai transaksi Rp 250.000 akan mendapatkan satu liter minyak goreng secara gratis. “Hadiah minyak goreng gratis ini tidak berlaku kelipatannya. Berapa pun nilai transaksinya, minimal Rp 250.000 akan mendapatkan satu liter minyak goreng. Program ini berlaku mulai 19 September-30 November 2016,” jelas Sutrisno. Mumpung masih ada kesempatan, segera datangi Senwell untuk memenuhi kebutuhan perlengkapan rumah tangga, baik peralatan dapur, aksesoris ruangan, hiasan dinding, peralatan kebun dan lainnya. Pokoknya semua kebutuhan perabot rumah tangga tersedia di Senwell dengan harga terjangkau. (drt) 2409/M10


SABTU

24 SEPTEMBER 2016

Lega Calcio

Metro Banjar

11


12

Metro

Premier League

SABTU

22.00 WITA

24 SEPTEMBER 2016


SABTU

La Liga

24 SEPTEMBER 2016

22.15 WITA

Metro Banjar

13


14

Metro Banjar

Indonesian Football

SABTU

24 SEPTEMBER 2016


Banjar

SABTU 24 SEPTEMBER 2016

Soccer Land

Metro Banjar

15

EKS KIPER BARITO SEPAKAT BELA MFC

Mantan kiper Barito Putera, Sandy Firmansyah dipastikan dalam waktu dekat akan segera berkostum Martapura FC. Seperti diketahui sejak beberapa waktu lalu tim Martapura FC mendatangkn Sandy Firmansyah untuk menjalani pemantauan. Dan setelah melakukan pemantauan, tim pelatih pun memberikan rekomendasinya kepada mantan kiper Barito ini untuk segera bergabung. Manajemen pun langsung bergerak untuk melakukan negosiasi kepada Sandy Firmansyah, dan diketahui hasilnya sudah ada kata sepakat. “Sandy sudah kami lakukan negosiasi dan dia deal, jadi akan segera bergabung tim,” ujar manajer Martapura FC, Ami Said kepada Metro, Jumat (23/9). Bergabungnya Sandy ini, sekaligus melengkapi satu slot kiper yang tersisa di tim setelah ditinggalkan Erick Saputra. Pasalnya Erick termasuk pemain yang didepak oleh tim

Sebenarnya posisi striker paling rawan karena produktivitas tim ini masih kurang. Saya butuh striker murni bertipe predator di kotak penalti

BPOST GROUP/DOK

n Datangkan Empat Striker untuk Diseleksi

FRANS SINA TRA HUW AE SINATRA HUWAE Pelatih Martapura FC

sebagai persiapan untuk mengarungi babak 16 besar ISC B 2016. Berarti saat ini Martapura FC memiliki tiga kiper, yakni Husayn Mugni, Juni Irawan dan rekrutan anyar Sandy Firmansyah. “Dari evaluasi penyisihan lalu, sektor kiper masih cukup rawan.

Makanya, kami merekrut Sandi Firmansyah untuk jadi palang pintu terakhir Martapura FC,” tutur Ketua Umum Martapura FC, Mokhamad Hilman, dikutip Bola.com. Sandi Firmansyah yang juga pernah membela Persik Kediri ini memilih Martapura FC karena mereka lebih serius dibanding klub-klub lainnya. “Saya juga dapat tawaran dua klub TSC asal Kalimantan. Tapi saya terus disuruh menunggu, tanpa kepastian. PSS juga membuka pintu, tapi juga tak serius. Makanya, saya harus segera mengambil keputusan untuk masa depan saya,” kata Sandi Firmansyah. Untuk posisi striker, Frans Sinatra Huwae mendatangkan empat pemain untuk diseleksi. “Sebenarnya posisi striker paling rawan karena produktivitas tim ini masih kurang. Saya butuh striker murni bertipe predator di kotak penalti. Semoga dari empat pemain itu, ada yang cocok,” ucap Frans Sinatra Huwae. RAN/BOC

KABAR barito

Hanya Lima Pemain yang Latihan SETELAH sempat libur sekitar tiga hari, kamerin pagi tim Barito Putera mulai kembali melakukan aktivitas latihannya. Pada latihan perdananya ini, tim berjuluk

Lim Joon Sik

BPOST GROUP/BUDI ARIF RH

Laskar Antasari ini melakukan latihan di sebuah tempat fitnes di Komplek Citra Garden. Dan pada latihan perdananya hari ini, ternyata skuat tim masih belumlah lengkap karena pemain sebagian besar masih berada di kampung halamannya masing-masing. Pasalnya saat diliburkan beberapa hari yang lalu, para pemain diperbolehkan untuk pulang terlebih dahulu. Bahkan hampir seluruh pemain masih belum hadir dalam sesi latihan di hari pertama ini, pasalnya hanya ada lima pemain saja yang ikut latihan. Lima pemain tersebut masing-masing adalah empat legiun asing yakni Thierry Gathuessi, Lim

Joon Sik, Thiago Amaral dan juga Luis Junior. Sementara untuk pemain lokal hanya ada Arie Sandy. Asisten pelatih Barito yakni Yunan Helmi pun membenarkan bahwa skuatnya masih belum komplet. “Ya kebanyakan pemain datang dan merapat lagi ke tim pada besok hari (hari ini) dan Minggu,” katanya, kemarin. Yunan pun memperkirakan skuat baru bisa komplet menjalani sesi latihan tersebut pada Senin nanti. “Target kami Senin nanti pemain sudah kumpul lagi, karena tim pun harus kembali fokus melakukan persiapan untuk laga berikutnya,” kata Yunan. Berdasarkan jadwal, tim Barito sendiri akan menjalani laga berikutnya di ajang TSC A 2016 pada Sabtu (1/10/2016) sore, menjamu PSM Makassar. RAN

FAKTA Sandi Firmansyah Nama Lengkap : Muhammad Sandi Firmansyah Nama Panggilan : Sandi Tanggal Lahir : 7 Jul 1983 Tinggi Badan : 180 cm Berat Badan : 76 Kg Peranan : Kiper Karier Klub : n ISL 2014 : PERSIK KEDIRI n ISL 2014 : GRESIK UNITED n INTER ISLAND CUP 2014 : GRESIK UNITED n ISL 2012 / 2013 : GRESIK UNITED n LIGA TI-PHONE 2010 : BARITO PUTERA n PIALA INDONESIA 2010 : PERSITARA n DJARUM ISL 2009 : PERSITARA n PIALA INDONESIA 2008 : BONTANG FC n DJARUM ISL 2008 : BONTANG FC BPOST GROUP/DOK

2409/M15


16

SABTU

Metro Banjar

24 SEPTEMBER 2016

EMAS PELECUT DARI RICKY

KONTINGEN Kalsel kembali menambah pundipundi medalinya di pentas

Pekan Olahraga Nasional (PON) XIX/2016 Jawa Barat. Pantauan Metro di Jawa

Tambahan Medali K alsel Kalsel Jumat (23/9) q Emas M Ricky Fajar (gulat) q Perak Ivana K Edison, Nur Cahaya dan Masrufah (menembak) q Perunggu Rudi Rahmadi dan M Ryan Fadillah (loncat indah)

Raihan Medali PON XIX Jawa Barat Ems Prk 1.JAWA BARAT 2.JAWA TIMUR 3.DKI JAKARTA 4.JAWA TENGAH 5.SUMATERA UTARA 6.PAPUA 7.RIAU 8.BALI 9.SULAWESI SELATAN 10.KALIMANTAN TIMUR 11.KALIMANTAN SELATAN 20.KALIMANTAN TENGAH 21.KALIMANTAN UTARA 27.KALIMANTAN BARAT

128 79 69 15 13 11 9 7 7 6 6 2 2 0

73 80 70 23 12 9 20 13 12 13 6 2 0 2

Prg 87 71 69 38 15 14 12 17 12 27 6 2 2 4

Total 288 230 208 76 40 34 41 37 31 46 18 6 4 6

Barat, kemarin, Jumat (23/ 9), kontingen Kalsel mendapat tambahan satu medali emas, satu perak dan satu perunggu. Medali emas dipersembahkan M Ricky Fajar dari cabang olahraga gulat. Medali emas di raih Ricky setelah di laga final mengalahkan pegulat tuan rumah, Jawa Barat, Dwi Ari Riatna, di kelas 70 kilogram gaya bebas, di GOR Saparua Kota Bandung, Jumat (23/9). Sementara itu, medali perak dipersembahkan tiga petembak putri Ivana K Edison, Nur Cahaya dan Masrufah yang kemarin bertanding di nomor 10 meter air pistol women team. Sedangkan medali perunggu dipersembahkan

peloncat indah, Rudi Rahmadi dan M Ryan Fadillah yang kemarin bertanding di nomor papan tiga meter cyncro putra, di kolam renang FPOK UPI Bandung, Jumat (23/9). Duel pada partai final gulat antara Ricky Fajar melawan pegulat Jawa Barat, Dwi Ari kemarin berlangsung begitu ketat. Kedua atlet gulat tampil cukup hati-hati pada babak pertama. Selama tiga menit pertandingan, M Ricky harus lebih dulu tertinggal satu point hingga waktu babak pertama berakhir. Selanjutnya pada tiga menit ke dua, M Ricky berhasil meraih point dua secara langsung hasil dari gerakan teknik. Namun menjelang laga berakhir,

pegulat lawan berhasil meraih satu point sehingga skor menjadi 2-2. Meski kedudukan point imbang 2-2, namun M Ricky Fajar dinyatakan tampil sebagai juara karena menang angka dengan langsung meraih point dua. “Alhamdulillah bisa menyumbangkan medali emas untuk kontingen Kalsel,” kata Ricky Fajar usai pertandingan. Dikatakannya bahwa pada partai final lawan yang dihadapinya sangat tangguh, terbukti dirinya harus berbagi point imbang 2-2. Ketua umum Persatuan Gulat Seluruh Indonesia (PGSI) Kalsel HM Welny mengatakan, perjuangan atlet Kalsel masih baru dimulai. Emas yang diraih Ricky diharapkan jadi pelecut pegulat lainnya untuk mendulang medali.

BPOST GROUP/APUNK

RAIH EMAS - Pegulat Kalsel, M Ricky Fajar meraih emas di kelas 70 kilogram gaya bebas, Jumat (23/9).

“Dengan raihan emas pertama dari M Ricky diharapkan bisa memotivasi atlet gulat lainnya untuk bisa tampil maksimal dan bisa menyumbangkan medali untuk kontingen kalsel,” katanya. Sementara itu, salah satu petembak yang kemarin menyumbang perak, Masrufah bersyukur atas hasil yang diraih. “Alhamdulilah bisa menyumbangkan medali perak untuk kontingen

Kalsel,” kata Masrufah usai pertandingan. Dikatakan Masrufah, dia dan dua rekannya sudah tampil dengan semaksimal mungkin dan hasilnya bisa meraih medali perak. “Usaha dan latihan kami membuahkan hasil. Alhamdulillah bisa menyumbangkan medali untuk Kalsel,” katanya. RYN

Catatan : Data Hingga Pukul 21.00 Wita

Medali Ketiga Loncat Indah DUA atlet loncat indah Kalsel, Rudi Rahmadi dan M Ryan Fadillah mengaku bersyukur telah meraih medali perunggu nomor papan tiga meter syncro putra di pentas PON XIX/2016 Jawa Barat, Jumat (23/9). Bertanding di kolam renang FPOK UPI Bandung, Jumat (23/ 9) pasangan ini tampil cukup konsisten dari lompatan pertama hingga lompatan kelima. Raihan perunggu ini merupakan medali ketiga yang disumbangkan dari loncat indah. Sehingga loncat indah sudah menyumbangkan satu emas, satu perak dan satu perunggu untuk kontingen Kalsel. “Persaingan sangat ketat dan alhamdulillah bisa meraih

perunggu di nomor papan tiga meter synchro,” kata M Ryan Fadilah. Dengan hasil itu, baginya akan memotivasi untuk pertandingan selanjutnya di nomor menara putra yang akan dipertandingkan, Sabtu (24/9). Ketua harian Persatuan Renang Seluruh Indonesia (PRSI) Kalsel Athar Zawawi juga bersyukur atlet loncat indah Kalsel bisa menyumbangkan medali perunggu pada pertandingan hari ketiga. Dari cabor loncat indah, atlet Kalsel masih akan bertanding untuk nomor papan tiga meter synchro putri dan menara putra. Untuk nomor tiga meter syncro ada Eka Purnama Indah dan Siti

BERSIAP - Atlet menembak Kalsel, Ivana K Edison melakukan tembakan di ajang PON XIX Jawa Barat, Jumat (23/9).

ANTARA

LONCA T IND AH - Atlet loncat indah DKI Jakarta, Adityo Restu (kiri) dan ONCAT INDAH Andriyan (kanan) meraih emas nomor synchro papan 3 meter PON XIX Jawa Barat, Jumat (23/9).

Kinansih. Sementara untuk nomor menara ada Gatot Taruna dan M Ryan Fadilah.

“Semoga kembali bisa menyumbangkan medali untuk kontingen Kalsel,” katanya. RYN

BPOST GROUP/APUNK

KABAR tenis meja

Tantang DKI di Perempat Final

GILANG Ramadhan dan Fadillah BPOST GROUP/DOK

REGU tenis meja Kalsel akhirnya lolos dari fase grup pada ajang Pekan Olahraga Nasional (PON) XIX/2016 Jawa Barat. Tergabung dengan Jawa Timur dan Sulawesi Tengah, Gilang Ramadhan cs lolos ke babak perempat final sebagai runnerup Grup A, mendapingi Jawa Timur yang keluar sebagai juara grup. Gilang Ramadhan, Donald Jackson Paleba, Rian Fadilah dan Fadillah Rahman, menjadi runner-up setelah di pertandingan keduanya yang berlangsung di GOR ITB Jatinangor, Jumat (23/ 9), dikalahkan regu Jawa Timur dengan skor 3-1. Sementara di laga pertamanya, Gilang cs mengalahkan Sulawesi Tengah dengan skor 3-1.

“Kami kalah dari regu Jatim dengan skor 3-1. Namun kami tetap lolos fase grup,” kata pelatih tenis meja Kalsel, Haryono, Jumat (23/9). Pada pertandingan melawan tim Jatim, para atletnya sudah berjuang dengan maksimal. Memang dari kualitas pemain, Jatim lebih diunggulkan. Di babak perempat final, Gilang cs akan bertemu dengan lawan kuat, yakni juara grup D, regu DKI Jakarta, Jumat (23/9) malam. Hingga berita ini diturunkan, Regu Kalsel masih berjuang melawan regu DKI Jakarta. Bila Kalsel meraih kemenangan maka akan melaju ke semifinal. Namun bila kalah dari regu DKI Jakarta yang memang lebih diunggulkan, otomatis regu Kalsel akan tersinggir dari persaingan berebut medali. RYN

2409/M16


Turn static files into dynamic content formats.

Create a flipbook
Issuu converts static files into: digital portfolios, online yearbooks, online catalogs, digital photo albums and more. Sign up and create your flipbook.