Metro Banjar Sabtu, 26 Juli 2014

Page 1

Imsakiyah Sabtu-Minggu 26-27 Juli 2014 ◗ Imsak : 05.00 Wita ◗ Subuh : 05.10 Wita ◗ Zuhur : 12.30 Wita ◗ Asar : 15.53 Wita ◗ Magrib : 18.30 Wita ◗ Isya : 19.42 Wita

Eceran Rp 2.000

Langganan Rp 55.000

4 Hari Tidak Terbit SEHUBUNGAN Idulfitri 1435 H, tidak terbit mulai Minggu (27/7) sampai Rabu (30/7). Terbit kembali pada Kamis (31/7). Informasi berita terkini bisa disimak di www.banjarmasinpost.co.id dan metrobanjar.co. Demikian, harap pembaca dan relasi memaklumi. Selamat merayakan Lebaran, mohon maaf lahir batin. Penerbit

16 Halaman

26 JULI 2014

NO 5.070 TAHUN XIII ISSN 0215-2987

Lokasi Salat Id 1 Syawal 1435 Hijriah di Kota Banjarmasin ■ Kecamatan Banjarmasin Timur 1. Halaman Kantor Samsat Jalan A Yani Km 5 Khatib Abdul Ganil SPdI 2. Kompleks Perguruan Muhammadiyah Jalan Kelayan B Khatib Reza Fahlevi 3. Masjid Misbahul Mu’minin Jalan Keramat Raya RT 12 Khatib HM Arif Nurfauzi 4. Masjid Darul Arqam Jalan Ki Hajar Dewantara RT 19 Khatib Husin Musa SAg 5. Masjid Al-Haq Jalan Banua Anyar Gang SMPN 14 Khatib Drs H Rusdiansyah MPd 6. Masjid Al-Mukhlisin Jalan Mangga Khatib Muhammad Yusuf SPd MA 7. Halaman Masjid Al Furqon Jalan Bumi Mas Raya Khatib Drs HM Nurdin U

PENCURI ACUNGKAN BELATI ■ Polisi Letuskan Pistol ke Udara MARTAPURA - Dua lelaki nyaris menjadi sasaran amuk warga Jalan A Yani km 12, 200, Gambut (depan gang sekumpul), Jumat (25/7) siang. Warga tersulut emosi lantaran kedua lelaki itu menyerang warga yang berusaha mendekat. Kedua lelaki itu mengaku bernama Indra (30), warga Banjarraya, Banjarmasin Barat, dan Ilhamsyah (30), warga Jalan 9 November, Banua Ayar, Banjarmasin Timur. Keduanya dipergoki warga mau melakukan pencurian sebuah atas di dalam mobil pemadam kebakaran. Lantaran ketahuan, salah seorang daru dua lelaki itu mencabut menghunuskan senjata tajam jenis belati ke arah warga yang ingin menangkapnya. Warga yang jumlah tidak banyak karena bertepatan saat salat Jumat, beringsut mundur takut terluka. Mendengar adanya keributan, polisi yang tengah berjaga di Poskotis pun mendekati BERSAMBUNG KE HAL 8

SABTU

http://metrobanjar.banjarmasinpost.co.id

8. Masjid Taufiqurrahman Jalan Keramat Gang Serumpun Khatib KH A Sun’ani AS 9. Masjid Al Mubarakah Jalan Pekapuran Raya RT 12 Khatib Prof DR HA Hafiz Ansyary MA 10.Masjid At-taubah Jalan Veteran Km 4,5 Kompleks A Yani II Khatib M Khairuddin SAg MPdI 11.Masjid Al Ummah Jalan Beruntung Jaya Khatib HM Hamdi Japrie 12.Masjid Ami Abdullah Jalan A Yani Km 8 Khatib Abdul Fuadi SPd

■ Kecamatan Banjarmasin Barat 1. Masjid Mujahidin Jalan Belitung Laut Khatib H Amanto Surya Langka Lc 2. Kompleks Perguruan Muhammadiyah Jalan Teluk Tiram

Khatib Drs H Alwi Sahlan MSc 3. YKS Sentosa Jalan Belitung Darat (Panti Sentosa) Khatib H Maswan MT BA 4. Masjid Nurul Firdaus Jalan Intan Sari Drs H Sapuan Mashudi 5. Kompleks Perguruan Muhammadiyah KH Ahmad Dahlan Jalan S Parman Khatib Muchdiansyah SE MM 6. Masjid Jami’ Teluk Dalam Jalan Teluk Tiram Darat Khatib H Abdul Gaffar Syukur BA 7. Masjid Babut Taqwa Jalan Sutoyo S (LP Kelas IIA Bjm) Khatib H Firdaus Mhi

BERSAMBUNG KE HAL 8

Satpol PP Segel Kos-kosan ■ Banyak Tak Memiliki Izin

MARTAPURA - Lemahnya pengawasan bangunan di Kabupaten Banjar, terutama di kawasan Kertak Hanyar dan Gambut tak hanya terjadi pada bangunan perumahan. Bangunan, kos-kosan pun tak mengindahkan ketentuan perizinan. Seperti kos-kosan di Komplek Rina Karya, Kecamatan Kertak Hanyar,

berdiri tanpa izin baru diketahui pemerintah kabupaten setelah warga melaporkan keberatan berdirinya koskosan itu ke bupati. Bangunan kos-kosan itu dilaporkan lantaran sama sekali tidak mengajukan persetujuan dari tetangga sekitar perumahan. Satpol PP Kabupaten Banjar pun turun ke lokasi dan menyegel bangunan berlantai tiga tersebut. Kepala Satpol PP Banjar Ahmadi tidak mengamnini adanya laporan bangunan kos-kosan tidak berizin di Komplek Rina Karya. Bangunan itu dilaporkan warga setempat karena tidak ada sama sekali memohon BERSAMBUNG KE HAL 8

“ BPOST GROUP/NURHOLIS HUDA

KEDUA pelaku berontak saat tiba di kantor polisi, Jumat (25/7).

z LIHUM

Bagutan Raya Gang Teladan Lingkar Selatan RT 41 RW 12 Basirih --sekarang tinggal di Kelayaan B-- kedapatan jajaran Polres Banjarbaru memiliki sabu. Keduanya ditangkap di Jalan Karet Kelurahan Loktabat Utara, Kamis (24/7) sore. Dari pengembangan kasusnya, hari itu juga polisi menggelandang Aditya (21) usai menikmati barang haram tersebut. Berdasar informasi, masyarakat telah lama mencurigai ka-

BANJARBARU - Hari Raya Idul Fitri terpaksa harus dilalui tiga bersaudara, Roni Adha, Hatiyannor dan Aditya Rahman di balik jeruji besi. Pasalnya, ketiga bersaudara itu ditangkap lantaran penyalahgunaan narkoba. Roni (32) warga Komplek Mustika Griya Permai Blok B RT 10 RW 1 Cindai Alus, Martapura dan Hatiyannor (30) warga Jl

BERSAMBUNG KE HAL 8

GGPHT.COM

BPOST GROUP/M RISMAN NOOR

Diskonnya SUKSES membangun dan menjual perumahan di Kompleks Dinar Mas 1, PT Rumah Anugrah Ilahi kembali menawarkan unit baru. Perumahan Dinar Mas berada tak jauh dari lokasi sebelumnya di Jalan Pemajatan RT 10 Km 0,5 Gambut, Kabupaten Banjar . Ada 72 unit yang disiapkan. Letaknya strategis, tak jauh dari jalan utama A Yani Km 14. Di sana dekat SPBU, warung nasi itik yang terkenal dan Pasar Kindai Limpuar. Selama masa promosi, ada penawaran menarik kepada masyarakat. Bahkan, untuk uang muka didiskon hingga Rp 25 juta. “Bangunannya permanen, jalan dicor. Listrik dan air bersih sudah masuk. Jadi

kukan latihan bersama. Maklum, hampir semua tim yang berkompetisi di Indonesia Super League dan Divisi Utama meliburkan timnya. Jadi, pemain asal Jakarta, terutama yang bermain atau pernah membela Laskar si Pitung bisa berkumpul. Mereka berkumpul di tim Jakarta International Container Terminal (JICT). BERSAMBUNG KE HAL 8

BERSAMBUNG KE HAL 8

Sampai Rp 25 Juta

Reuni Laskar si Pitung MASA libur kompetisi terkait Ramadan dan Idulfitri 1435 Hijriah, dimanfaatkan bomber Martapura Football Club (MFC), Muhammad Renngur (24) untuk reuni dengan rekan-rekannya yang masih memperkuat dan mantan penggawa Persitara Jakarta Utara. Hal ini berbeda, karena sebelumnya masa libur digunakan Renngur untuk menyembuhkan cedera. Reuni dilakukan dengan cara mela-

Istri Masuk Sel BANJARMASIN - Sudah tua, 45 tahun, dan menyandang status sebagai narapidana bebas bersyarat dari Lembaga Pemasyarakatan (Lapas) Teluk Dalam Banjarmasin, tidak menyadarkan Junaidi, warga Jalan Pekauman Gang Sidodadi RT 10 nomor 9.

■ 3 Bersaudara Diringkus

RONI Tersangka

Junai Susul ■ Sama-sama Edarkan Sabu

Jual Sabu untuk Baju Lebaran Biasa saya beli satu kantong berisi 2,5 gram seharga Rp 4 juta. Barang itu saya bagi menjadi beberapa paket, dan dijual lagi. Lumayan untungnya

KENDARINEWS

Muhammad Renngur

BERSAMBUNG KE HAL 8

BPOST GROUP/APUNK

2607/M1


2

Metro Banjar

Banjarbaru Highlight

SABTU

26 JULI 2014

Warga Borong Sembako Murah BANJARBARU - Warga lingkungan RT 11 RW 3 Jalan Bina Putra Kelurahan Guntung Payung Kecamatan Landasan Ulin Banjarbaru terlihat berduyun-duyun menuju lokasi pasar tradisional setempat. Namun mereka ternyata tidak berbelanja di pasar itu, melainkan menyesaki salah satu halaman rumah warga yang menjual sembako murah hanya di atas naungan terpal. Mina (50) salah seorang warga setempat menyempatkan membeli gula. Menurutnya gula yang dijual di pasar murah dadakan tersebut lumayan banyak selisih harganya. “Kalau saya incar gulanya, kebetulan stok di rumah menipis. Harga gula dilepas oleh panitia hanya Rp 8.500. Kalau beli di luar kan harganya Rp 10 ribu. Jadi lebih murah Rp 2.500 per kilo. Lumayan,” katanya. Panitia pasar murah, yang juga warga sekitar pun terlihat sibuk. Masing-masing ada yang mengemas barang sesuai pesanan pembeli. Ada yang mengkalkulasi harga barang dan mengatur antrean pembeli. Sembako yang dijual seperti beras, gula, tepung, telur, minyak goreng dan lainnya. Selisih harga dengan di pasaran sampai Rp 5 ribu. Harga semua jenis sembako itu bisa lebih murah dari harga pasar mendapat subsidi langsung dari Camat Landasan Ulin, Nadjmi Adhani. Pasar murah itu memang dikelola warga, namun mendapat subsidi dari camat setempat. Barang-barang sembako masih dalam kemasan utuh, tidak dikemas per paket sebagaimana yang biasa ada di pasar murah. Pembelian pun tidak menggunakan kupon, dan warga bebas memilih jenis barang sesuai kebutuhannya. Camat Landasan Ulin Banjarbaru, H Nadjmi Adhani menjelaskan target pasar murah Ramadan melalui bantuan subsidi pribadinya diadakan pada 15 titik yang tersebar di empat kelurahan yakni Guntung Payung, Guntung Manggis, Landasan Ulin Timur dan Syamsudin Noor. Pasar murah tersebut diakui sebagai bentuk rasa syukur dan berbagi untuk meringankan pemenuhan kebutuhan sembako pada Ramadan terlebih jelang lebaran. “Selama Ramadan, apalagi jelang lebaran, harga sembako kan naik. Kami pribadi merasa cukup prihatin. Itu sebabnya, meski dengan dana pribadi kami coba untuk membantu,” ucap Nadjmi. Setiap titik pasar murah disiapkan sembako untuk 450 warga dengan bantuan subsidi yang diberikan camat sekitar Rp 30 ribu tiap paketnya. Pasar murah ini pun diarahkan pada titik-titik lingkungan warga yang kurang mampu dan dikelola juga oleh warga. (sar)

Curi Sepeda Motor di Kebun BANJARBARU - Petugas Polsek Banjarbaru Barat menahan pencuri sepeda motor. Pelaku yang bernama Misrani (23), warga Batubesi RT 3 Kelurahan Guntung Manggis itu ditahan karena berusaha mencuri sepeda motor milik warga Jalan Sukamara. Informasi dihimpun Metro, pemuda itu ditangkap pukul 16.30 Wita, Kamis (24/7) di dekat kebun warga, tepatnya di Jalan Sukamara, Landasan Ulin, Banjarbaru. Saat itu, pelaku memang mengincar motor korban yang ditinggalkan di pinggir jalan. Korban meninggalkan motornya karena hendak mengecek kebunnya. Ternyata saat motor ditinggalkan, Misrani beraksi mencuri kendaraan itu. Namun, aksinya tepergok warga sehingga dia kemudian diringkus dan diserahkan ke polisi. Sebelumnya Misrani juga mengaku mencuri sepeda motor di Trikora pada Minggu (6/7) pukul 09.30 Wita. Petugas Polsek Banjarbaru Barat juga mengamankan Suwarto alias Asiong (39). Asiong merupakan warga Desa Sungai Dua, Jalan Provinsi Batulicin yang ditangkap petugas Kesatuan Penjagaan Laut dan Pantai (KPLP) Banjarmasin karena tidak bisa menunjukkan surat kendaraannya saat hendak naik kapal Gerbang Samudera I jurusan BanjarmasinSurabaya, Kamis (24/7). Namun karena dia mengaku melakukan pencurian di kawasan Lianganggang, Banjarbaru, sehingga diserahkan ke Polsek Banjarbaru Barat. Korban Asiong yang diketahui bernama Muhammad Amin (26). Kapolsek Banjarbaru Barat, AKP Abdul Fatah didampingi Kanit reskrim Ipda Slamet mengatakan para pelaku pencurian sepeda motor itu terancam hukuman berat. “Untuk Suwarto dikenakan pasal 365 KUHP tentang pencurian dengan kekerasan dengan ancaman 9 tahun penjara. Sedangkan untuk Misrani dikenakan pasal 363 pencurian dengan pemberatan dengan ancaman minimal 5 tahin penjara,” ujarnya. (hid)

GUNAKAN MOTOR Sejumlah orang gunakan motor melintasi Jalan A Yani, Landasan Ulin, Banjarbaru, untuk bepergian keluar kota, Jumat (25/7). Banyak warga memanfaatkan kendaraan roda dua untuk mudik lebaran, karena dinilai lebih murah.

BANJARMASIN POST GROUP/APUNK

BUS MUDIK GRATIS DISAMBUT GEMBIRA ■ Syahriani Bagi-bagi Uang BANJARBARU - Tadinya Medina cukup bingung cara mudik ke kampung halamannya di Barabai Kabupaten Hulu Sungai Selatan. Masalahnya, ia bersama sang suami, Wahyu, pegawai Pemko Banjarbaru ini selain mudik bersama anak juga harus membawa banyak barang, termasuk oleh-oleh untuk keluarga di kampungnya. Menggunakan sepeda motor, tentu sangat tidak mungkin karena tidak muat ditumpangi mereka bertiga plus barang bawaan. Si kecil yang masih balita pun berisiko masuk angin. Lagi pula risiko kecelakaan bersepeda motor dengan kondisi sesak seperti itu cukup tinggi. Namun jika beralih menggunakan angkutan umum, mobil Colt jurusan Banjarmasin-Barabai, kondisinya tak nyaman karena harus berjejal dengan penumpang lain. Sedangnya anak balitanya yang kecil perlu situasi mudik yang nyaman dan perlu biaya lumayan besar. Di tengah kebingungan itu, kabar menggembirakan ternyata datang dari Bagian Umum Sekretariat Daerah Pemko Banjarbaru yang tahun ini menyediakan fasilitas mudik gratis khusus untuk pegawai dan keluarganya. “Syukur, ternyata Pemko ada menyediakan fasilitas mudik gratis menggunakan bus. Ini kan sangat membantu sekali. Semua masalah mudik saya sekeluarga jadi teratasi. Mudik jadi seru karena gabung dengan keluarga pegawai lainnya, gratis dan malah surprise dikasih uang saku lagi oleh Sekda H Syahriani,” sambut Medina gembira. Kabag Umum Setdako Banjarbaru, Hj Arnawaty Sufiatin, menjelaskan sepekan sebelum-

Syukur, ternyata Pemko ada menyediakan fasilitas mudik gratis menggunakan bus. Ini kan sangat membantu sekali. Semua masalah mudik saya sekeluarga jadi teratasi

MEDINA Istri Pegawai Pemko Banjarbaru

nya, Bagian Umum Setda Pemko Banjarbaru telah mengumumkan adanya fasilitas mudik gratis bagi pegawai menggunakan bus. Pendaftaran pun dibuka untuk pegawai dan keluarga. “Berdasarkan daftar yang ada, keluarga pegawai yang bergabung dalam mudik gratis ini kurang lebih mencapai seratus peserta dan pada Jumat (25/7) ini dilepas oleh Sekda H Syahriani dengan menggunakan tiga bus dari Dishubkominfo Banjarbaru,” jelas Hj Arnawaty Sufiatin. Jumat (25/7) sekitar pukul 9.30 Wita, tiga bus mudik lebaran pegawai sudah bersiap di depan balai kota. Setelah penumpang lengkap, Sekda Kota

Banjarbaru H Syahriani pun langsung menyapa keluarga pegawai di dalam bus. Arah mudik bus ini melalui jalur hulu sungai mulai Rantau, Kandangan, Barabai, Paringin, Amuntai hingga Tanjung. Selain menyampaikan harapan, pesan sekaligus ucapan selamat lebaran, Syahriani ternyata memberikan kejutan kepada pegawai dan keluarganya yang bergabung mudik lebaran dalam bus. Syahriani mendadak mengeluarkan dompet dari sakunya. Satu persatu penumpang pun mendapatkan kejutan uang saku dari H Syahriani. “Wah, mudiknya makin seru. Naik Bus gratis, gabung sesama keluarga pegawai, dapat uang saku lagi. Kalau angkutan umumkan, tidak seperti ini. Alhamdulillah,” sambut riang penumpang lainnya, Novrilla tak sabar menanti tiba di kampung halamannya. Arus mudik memasuki H3 lebaran memang terus bergeliat. Tidak hanya di luar daerah, tapi di wilayah Kalsel, warga juga banyak yang melaksanakan ritual tahunan pulang ke kampung halaman. Paling banyak tujuan mereka ke arah Banua enam, Tala, Tanbu dan Kotabaru. Biasanya mereka mudik pagi dan sore hari. (sar)

BPOST GROUP/SYAIFUL AKHYAR

SEKDA Pemko Banjarbaru H Syahriani saat membagikan uang untuk peserta mudik gratis Pemko Banjarbaru, Jumat (25/7).

Tips Mudik Aman ● Menggunakan kendaraan pribadi ❐ ❐ ❐ ❐ ❐

Bawa obat-obatan sesuai kebutuhan. Jangan jajan sembarangan. Siapkan peta mudik Istirahat secara periodik Periksa kondisi kendaraan.

● Menggunakan kendaraan umum ❐ Jangan pakai perhiasan berlebihan. ❐ Hindari menerima makanan atau minuman dari orang tidak dikenal. ❐ Tetap waspada dengan orang selama di angkutan umum. ❐ Tidak meletakkan uang tunai pada satu tempat. Sumber net

2607/M2


SABTU

26 JULI 2014

Martapura Watch

Metro Banjar

3

Jalan Mulus Sebelum Lebaran MARTAPURA - Besarnya tuntutan masyarakat untuk bisa menikmati suasana lebaran Idulfitri dengan kondisi jalan yang nyaman, memaksa Dinas Binarmarga dan Sumber Daya Air (SDA) Kabupaten Banjar untuk segera menuntaskan pekerjaan pengaspalan khususnya di dalam kota. Tidak mengherankan, bila sejumlah pekerjaan pengaspalan jalan di dalam Kota Martapura sebagian besar telah dituntaskan. Contohnya saja, Jalan Pendidikan saat ini sudah terasa begitu nyaman dan mulus. Jalan yang juga menjadi akses alternatif selain Jalan Sekumpul ini, pekan tadi sudah diselesaikan. Selesainya pekerjaan pengaspalan ini juga sudah bisa disaksikan di Jalan Desa Melayu. Di jalan yang menghubungkan Desa Sungai Tuan Kecamatan Astambul tersebut tidak lagi terlihat lubang yang sebelumnya sangat dikeluhkan warga. Kepala Dinas Binamarga dan SDA, Ir HM Hilman mengakui untuk saat ini 50 sampai 60 persen pekerjaan pengaspalan sudah diselesaikan. Pihaknya, memang melakukan percepatan penyelesaian pengaspalan sebelum Idulfitri. Dengan begitu, masyarakat tidak terganggu dengan kondisi jalan ketika bersilaturahmi dengan sanak keluarga dari satu desa ke desa lainnya. Perbaikan jalan ini juga untuk mengurangi terjadinya kecelakaan lalulintas di jalan poros desa. “Kami sudah kebut. Bisa dilihat seperti Jalan Pendidikan atau Jalan di Desa Melayu hingga jalan desa di Gambut. Jalan sudah nyaman dilalui. Kami berharap, masyarakat bisa nyaman berlebaran dengan kondisi jalan yang mulus,” ujar Hilman. Menurutnya, Jalan Melayu mereka perbaiki walaupun hanya latasir, tidak dengan aspal hotmix karena setelah Idulfitri biasanya digelar haul di makam KH Anang Sya’rani. Hanya, dia agak khawatir dengan meningkatnya angkutan tanah laterit yang melintas melalui jalan tersebut. (wid)

BANJARMASIN POST GROUP/NURHOLIS HUDA

KABID Kebudayaan Disbudparopra Banjar, Fauzi didampingi, Kabid PD Pasar Bauntung Batuah, Mustofa, menyerahkan doorprize kepada pedagang Pasar wadai di Martapura Kabupaten Banjar.

Norsiah Senang Dapat Dispenser MARTAPURA - Norsiah (42) langsung semringah saat diberi hadiah dispenser oleh pegawai Disbudparpora Banjar dan PD Pasar, Jumat (25/7). Dia terpilih menjadi pedagang teraktif pada gelaran Pasar Wadai 1435 Hijriah di Jalan KenangaSukaramai Martapura, Kabupaten Banjar, samping RTH Ratu Zalekha Martapura. “Saya kah yang dapat hadiah, asyik,” ujar Norsiah saat menerima hadiah. Bukan hanya Norsiah, juga ada Rahmah, warga Kampung Jawa dan Ikrimah pedagang kue asal Gang Rahayu. “Alhamudlilah dapat yang terbaik,” kata Ikrimah. Hadiah kepada pedagang pasar wadai kemarin, secara langsung diberikan oleh Kabid Kebudayaan Disbudparpora Drs H Abdul Ghani Fauzi, didampingi Kabid PD Pasar Bauntung Batuah Mustofa. “Sesuai janji kami. Di akhir acara pasar wadai, kami berikan doorprize, dan ada lima pedagang teraktif yang menerimanya. Selebihnya dapat suvenir,” katannya. Dengan pemberian doorprize itu sekaligus mengakhiri kegiatan pasar wadai di lokasi setempat. Seperti diketahui, pasar wadai ini hasil kerjasama antara Disbudparpora Banjar dan PD Pasar serta didukung penuh Banjarmasin Post Group. Ada sebanyak 35 pedangang yang ambil bagian, dan ada tren kenaikan 5 persen dari tahun sebelumnya. (lis)

BANJARMASIN POST GROUP/APUNK

JAL UR AL TERNA TIF - Jalan Lingkar Utara atau Jalan Gubernur Subarjo, merupakan salah satu jalur alternatif untuk pengendara yang hendak menuju Kapuas Kalteng, ALUR ALTERNA TERNATIF atau Barito Kuala,tanpa harus melewati Kota Banjarmasin, Jumat (25/7).

FASILITATOR PNPM PUN RESAH ■ Anggaran Proyek Terpaksa Dikurangi MARTAPURA - Program Bantuan Langsung Masyarakat (BLM) PNPM Mandiri di Kabupaten Banjar terkena dampak pemangkasan yang dilakukan terhadap APBN. Akibatnya, sejumlah proyek PNPM berupa jalan dan jembatan yang berlangsung di 12 kecamatan di daerah ini juga terkena imbas. Proyek yang tengah berjalan tidak bisa diselesaikan sesuai dengan volume pekerjaan yang telah direncanakan. Dikhawatirkan, imbas dari pemangkasan ini akan memicu kekesalan warga. Saat ini, Pemkab Banjar tengah berupaya memasukkan kekurangan anggaran pascapemotongan dana APBN yang membiayai proyek PNPM Mandiri. Kepala Badan Pemberdayaan Masyarakat dan Pemerintahan Desa Kabupaten Banjar Drs Zainuddin membenarkan terjadinya pemangkasan anggaran program PNPM Mandiri yang berlangsung di Kabupaten Banjar. Anggaran APBN di Kabupaten Banjar, tahun 2014 ini sebesar Rp 8,1 miliar. Anggaran tersebut, kemudian dialokasikan untuk membiayai program PNPM Mandiri yang dilaksanakan di 12 Kecamatan. Tetapi, kemudian terjadi pemangkasan anggaran yang ternyata juga dilakukan terhadap program berbasis kemasyarakatan ini. Ada sebesar 11 persen atau Rp 956,39 juta yang dipangkas dari rencana anggaran semula sehigga saat ini anggaran dana dari APBN hanya menyisakan dana sebesar Rp 7.148. 610.000. Sebenarnya, dari Kementerian Da-

“Kami sudah sampaikan usulan ke pak sekda dan beliau langsung menindaklanjuti dengan menggelar rapat dengan Bappeda”

menimbulkan gejolak di masyarakat, dan membuat fasilitator PNPM resah. Buktinya, untuk program QUICK WINS MP3KI yang direncanakan dilaksanakan di 7 desa di Kecamatan Aluhaluh sempat terimbas pemangkasan anggaran sehingga hanya Rp 3,2 miliar yang dikucurkan untuk program tersebut. Akibat pemangkasan tersebut, pro-

ZAINUDDIN Kepala BPMPD Banjar

lam Negeri (Kemendagri) Dirjen Pemberdayaan Masyarakat Desa (PMD) sudah menyampaikan edaran bahwa kekurangan anggaran dana program PNPM ini bisa ditutupi melalui APBD Perubahan. Sayangnya, suratnya agak terlambat karena APBD Perubahan sudah disusun. “Kami sudah sampaikan usulan ke pak sekda dan beliau langsung menindaklanjuti dengan menggelar rapat dengan Bappeda. Mudah-mudahan, kekurangan anggaran program PNPM ini bisa diatasi,” ungkap Zainuddin didampingi Kabid Pemberdayaan Ekonomi Masyarakat, Noon Zarina W Ssos. Ditambahkan Zarina, pemangkasan ini cukup merisaukan mengingat program PNPM yang mereka laksanakan saat ini sudah berjalan. Hingga saat ini, realisasi keuangan periode semester I sebesar Rp 3.242.000.000 atau 40 persen anggaran dana BLM PNPM Mandiri perdesaan tersebut. Pemangkasan ini, tentu saja akan

gram dilaksanakan berdasarkan prioritas. Warga ribut karena program tidak jadi dilaksanakan di desa mereka. Tetapi, kemudian bisa diredam setelah empat desa tetap bisa dilaksanakan melalui dana APBD. Dia berharap, usulan penambahan anggaran untuk PNPM Mandiri sebesar Rp 956,39 juta ini bisa diakomodir dalam APBD. (wid)

Tunda Beli Bahan FASILITATOR Kecamatan Tatah Makmur, Yanti mengaku sudah mendengar kabar pemangkasan anggaran PNPM Mandiri. Tentu, pemangkasan ini mengganggu program kerja mereka. “Terpaksa kami tunda dulu membeli bahan sampai ada kepastian di kabupaten ada tambahan anggaran APBD. Sebab, dengan pemangkasan anggaran ini konsekuensinya akan berimbas terhadap pengurangan volume,” ujarnya. Menurutnya, untuk mengatasi pengurangan anggaran ini mereka harus berembuk dengan aparat desa tempat dilaksanakannya PNPM Mandiri. Karena ini menyangkut perubahan Rencana Anggaran Biaya (RAB) dengan mengurangi volume yang ada. Di Kecamatan Tatah Makmur, terdapat empat desa dilaksanakan PNPM yakni Desa Pemangkih Tengah berupa peningkatan halaman SD, Desa Pemangkih Darat dan Pandan Sari berupa pekerjaan rehab jembatan serta Pemangkih Baru berupa pekerjaan peningkatan Jalan. Total dana bantuan dari APBN untuk ke empat desa ini sebesar Rp 570 juta, belum termasuk dana sharing dari Pemkab Banjar. Ke empat desa ini, harus berembuk dulu mana yang terpaksa harus dipangkas. Kemungkinan yang bisa dipangkas dananya untuk peningkatan jalan. “Itulah susahnya, makanya kami pun berharap sekali pemangkasan dana pusat ini bisa ditutupi dari APBD. Kalau berharap ada swadaya masyarakat rasanya sangat sulit kalau nilainya di atas Rp 3 juta atau Rp 5 juta,” ujar Yanti. (wid)

Polisi Temukan Dompet Suharno MARTAPURA - Sampai kemarin, Suharno (54), pegawai PTPN Danau Salak masih dirawat di RS Ratu Zalekha Martapura. Kemarin kakinya yang patah harus dioperasi, di pasang pen. Kondisi pria yang menjadi korban pembegalan saat bekerja di perkebunan karet, Kamis (24/ 7), itu memang masih mengkhawatirkan. Sejumlah kerabat termasuk Rahmatun (51) istrinya dan Dewi (27) anaknya setia menunggui.

“Kaki bapak harus dioperasi, dipasangi pen. Sudah mulai pukul 10.00 Wita tadi,” kata Rahmatun, Jumat (25/7). Sebagai istri, Rahmatun sangat berharap para penganiaya suaminya itu segera ditangkap dan diberikan hukuman setimpal. Warga Komplek Asabri RT 15 Desa Sungai Sipai Kecamatan Martapura Kota ini pun menyampaikan kegeramannya karena aksi sadis para pelaku yang menganiaya suaminya.

“Ini sadis. Di kepala sampai ada delapan jahitan, di helm sampai 15 goresan, pinggang sepuluh jahitan,” ucapnya. Sementara Kapolsek Mataraman, AKP Eka Saprianto, menjelaskan kepolisian terus melakukan pelacakan dan pengejaran. Informasi terbaru, kepolisian menemukan dompet milik Suharno. “Dompet itu milik Suharno namun sudah tidak ada isinya alias kosong. Dompet itu diperkirakan dibuang oleh pelaku di pinggir jalan di Simpang 4

Pengaron,” terang kapolsek. Seperti diberitakan, Suharno menjadi korban pencurian dengan kekerasan di perkebunan tempatnya bekerja. Sebanyak enam pria tak dikenal mengadang dan melukainya, Kamis (24/7) pukul 08.00 Wita. Para pelaku mengambil tas berisi uang sebesar Rp10 juta, dua unit handy talky serta dompet. Akibat insiden yang dialaminya itu, Suharno mengalami luka sobek sepanjang 10 sentimeter di bagian kepala, luka

sobek di pinggang, memar di tangan kanan serta patah kaki kiri. Menurut Suharno, pagi itu seperti biasa dia bekerja di lokasi perkebunantempatnyabekerja.Dia membawa tas berisi uang pribadi miliknya untuk membayar upah buruh penyadap karet di lokasi perkebunan setempat. Saat memasuki kawasan perkebunan Air Putih korban sempat melihat enam pria yang kemudian merampoknya dudukduduk di tepi jalan besar di kawasan perkebunan tersebut. (lis/wid)

2607/M3


4

Yuk Kita Saum

Metro Banjar

LEBARAN sebentar lagi tiba. Selamat Hari Raya Idul Fitri, mhn maaf lahir dan batin. Zainal, Banjarmasin, 082 1 51728xxx 0821

PUASA SYAWAL

INSA Allah hari Senin, Hari Raya Idulfitri 1 Syawal 1435 Hijriah mohon maap lahir batin buat kwn kmn ku tim putsal semoga bertemu lg thun dpan bulan puasa. Sudi, Binuang, 081346342xxx KIRIM salam buat Samidin/Koteh Noto ‘Habif Sairi’ Zibun ‘upi’ Yurly ‘Koh’ Rudy ‘Amat Pak’ Malik Sadikin ‘Anzet’ Arsat ‘Mandra’ Pundi ‘b4w1’ Slamat menuju kemenangan Hari Raya Idul Fitri. Arie’Bron di Kandangan, 085330624xxx SELAMA T berpuasa n minal SELAMAT aidin buat kwn2 alumni SMP 7 Banjarmasin thn l988 n l989. Kpn reunian. Tks. M Ehsan, Banjarbaru, 082250219xxx SELAMA T Hari Raya Idul Fitri I435 H buat Ayu, Eman, Mulya, Soffi, SELAMAT Agung dan para keponakan om. Mohon maaf lahir bathin moga d hari yg fitri ini kita bisa saling berbagi kebahagiaan. Om Anto, 081348877xxx

BULAN puasa hampir tunai, mudahan semuanya mendapat berkah di bulan yg penuh berkah ini. Minal aidin wal faidzin. Lena, Banjarmasin, 082165852xxx SELAMA T berpuasa buat tmn2 q di SMKN 2 Banjarmasin. Smg SELAMAT tunai sebulan full dan selamat menyambut Lebaran. Mhn maaf lahir dan batin. Imam, Bjm, 08986525xxx SALAM sayang penuh persahbtan buat teman2 yg ada di Martapura, selamat berpuasa dan bersihkan hati menyambut hari yg fitri. Ida, Bjm, 085726555xxx SELAMAT T menyambut hari kemenangan buat keluarga Imam SELAMA Huzaimi di Bjb. Semoga di hariyg fitri ini terhapus sgl salah dan dosa kita. Amin Salis, Bjm, 0821d1865xxx BU AT keluarga q di Teluk Tiram Bjm, mat berpuasa dan menyamBUA but hari Lebaran. Mhn maaf lahir dan batin. 08 128 4147xxx 08128 1284 SELAMA T menyambut hari kemenangan setelah sebulan berSELAMAT puasa. Smg amal ibadah kita diterima Allah SWT. 08786358xxx SELAMA T menjalankan ibadah puasa buat teman2 q d mana aja SELAMAT dan buat saudara q d Pelaihari dan juga yg brada di Tamban slm persaudaraan aja M Noor 17xxx Noor,, Bjm, 0896058 08960581 LEBARAN sebentar lg, slm bwt keluarga d Pelaihari u Mba Ati dan Mas Sarji smg sehat slalu. 08 125 126 08125 125126 1264xxx 4xxx

26 JULI 2014

DILANJUTKAN

BU AT Lomah Ratu Happy selamat menunaikn ibdh puasa Ramadhan BUA semoga amal ibdh kita di trima Allah SWT and mendapatkn berkah dan rahmat berlimpah dan sukses selalu dan jaya selalu. 089682445xxx

SALAM buat kakawan qu Rida, Masrinah, Janah, Lisa, Risna, slmat menunaikn ibdah puasa.. . trmsuk kwann xg skulh d PPS Miftahul Ulum. 087812227xxx

SABTU

WIKIPEDIA.ORG

SAJIAN LEBARAN - Aneka hidangan menggiurkan saat Lebaran, membuat tergoda untuk menikmati semuanya.

Atur Pola Makan Saat Lebaran AHLI gizi di Kalimantan Selatan (Kalsel), Rosihan Anwar mengatakan, memang sulit menahan keinginan untuk mencicipi semua makanan yang dihidangkan di saat Idulfitri. Namun, juga harus menjaga diri mengingat pada efek kesehatan yang bisa ditimbulkan. “Ketika puasa, perut kita lebih sering kosong karena memang tidak makan selama seharian. Apabila ketika Lebaran napsu makan kita tidak terkontrol, maka akan mengakibatkan masalah seperti gangguan perut,” kata Rosihan Anwar. Apalagi, lanjutnya, bagi yang memiliki penyakit maag, bisa saja kambuh karena tidak menjaga pola makan saat Lebaran. “Jangan sampai Anda

ANEKA makanan lezat selalu tersaji saat Lebaran. Ada soto lengkap dengan ketupat, opor ayam, gulai, plus lontong, nasi kuning, sambal goreng ati, emping, bolu, brownies, kuekue tradisional, kue-kue kering, dan lainnya yang semuanya amat menggiurkan. Disuguhi semua sajian istimewa itu, tak sedikit yang lepas kendali alias ingin menyantap semuanya. Apalagi setelah berpuasa, menahan diri dari lapar dan dahaga selama sebulan penuh, jadi lah kadang Idulfitri sebagai ajang ‘balas dendam’. Seperti diakui Maysarah, warga Jalan Gatot Subroto Banjarmasin, dia pernah makannya tak terkontrol usai Ramadan disebabkan menuruti selera. “Kami sekeluarga kan Lebaran kumpul di rumah mama, jadi satu minggu lebih saya di rumah

beliau. Mama selalu membuatkan masakan yang spesial buat saya. Pas buat balas dendam puasa,” cerita Maysarah. Alhasil, menurut ibu satu anak ini, usai Ramadan berat badannya langsung naik delapan kilogram padahal sebelumnya hanya 53 kilogram. Dia jugasering mengeluh sakit kepala, karena kolesterol naik. Semenjak itu, dia selalu menjaga kesehatan. “Tetap bisa makan sajian ketupat dengan gulai, opor, dan rendang tapi secukupnya,” ujarnya. Penceramah di Kalimantan Selatan (Kalsel), ustadz Rahmadi memaparkan kalau puasa sesungguhnya dapat menyehatkan badan. Seperti dapat menurunkan bobot tubuh, mengurangi risiko stroke, menurunkan tekanan darah, dan mengurangi risiko diabetes.

Namun, itu semua adalah hikmah ikutan saja dan bukan hikmah utama puasa. “Karena jika niat puasanya hanya untuk mencapai kenikmatan dan kemaslahatan duniawi, maka pahala melimpah di sisi Allah SWT akan sirna walaupun dia akan mendapatkan nikmat dunia atau nikmat sehat yang dia cari-cari,” bebernya. Usai Ramadan, lanjutnya, hendaknya menjaga pola makan. Jangan sampai Lebaran dijadikan ajang balas dendam untuk makan sepuasnya. Apalagi, pascaramadan umat Islam kembali melaksanakan ibadah lain yakni puasa sunat enam hari di bulan syawal agar mendapat pahala seperti setahunan puasa. “Oleh sebab itu, jagalan kesehatan agar bisa menjalankan ibadah sunat lain yakni puasa syawal,” paparnya. (arl)

malah terkapar atau bahkan harus dirawat di rumah sakit setelah Lebaran usai,” ujarnya. Menurutnya, paham gizi seimbang adalah mengonsumsi makanan yang seimbang. Artinya, kita makan sesuai dengan kebutuhan, jangan berlebihan. Untuk menjaga berat badan karena makanan, kita harus melakukan aktivitas yang banyak seperti berolahraga atau jalan kaki. “Makanan yang seimbang juga menganut paham agar selalu ada makanan seperti nasi, sayur, lauk, dan buah, karena tidak ada satu makanan pun yang lengkap gizinya kecuali kita makan makanan yang beragam dan seimbang,” paparnya. (arl)

Tebar Barka da Sallah ITV.COM

MUSLIMAH Nigeria

MESKI tergolong negara sekuler, perayaan Idulfitri di Nigeria juga amat meriah. Idulfitri dikenal sebagai Sallah kecil

atau Lebaran kecil. Setiap orang saling menyapa dan mengucapkan selamat Idulfitri, “Barka da Sallah”. Muslimin melaksanakan salat Id di lapangan yang ditetapkan. Sebelum pulang ke rumah, mereka makan bersama keluarga menikmati hidangan yang telah disiapkan oleh para ibu. Hari libur ini dilaksanakan selama dua hari di Nigeria. Apabila Lebaran jatuh pada

akhir pekan atau berlanjut dengan akhir pekan, orang-orang Nigeria akan memanfaatkan hari libur tersebut dengan pulang ke daerah masing-masing untuk mengunjungi sanak saudara. Negara yang terletak di benua Afrika sebelah barat ini memiliki jumlah umat Islam 47,9 persen dari total penduduknyayaitu sekitar 76 juta jiwa. (adc)

2607/M4


SABTU

Healthy Lifestyle

26 JULI 2014

Ingenious, Hijab Berselera Kosmopolitan KENDATI tetap harus berpatokan pada syar’i, busana muslim sejatinya harus senada dengan zamannya. Tampil gaya dan modis pun kini bukan monopoli mereka yang tak berhijab. Mengawali 2014, brand busana muslim Up2date menggelar peragaan busana koleksi terbarunya di Hotel Mulia, Jakarta. Deretan koleksi terbaru bertajuk ‘Ingenious’ ini dibangun dari tiga unsur kata yaitu “In” (terkini), “genius” (cerdas), dan “gergeous” (mengagumkan). Secara luas, ketiga unsur dapat diartikan gaya padu padan yang orisinal dan kreatif sehingga mononjolkan karakter pribadi pemakainya. Hasilnya pun juga cukup memuaskan. Lahirnya ‘Ingenious’ terinspirasi dari kehalusan budi pekerti dan kecanggihan teknologi Jepang yang mampu melahirkan karakt er tenang, dinamis, sekaligus enerjik. Filosofi tersebut lalu dirangkum secara apik menjadi rentetan 60 look busana muslim bercitarasa kaum urban dan cosmopolitan tanpa meninggalkan pakem syar’i. Masih mengedapankan padu padan maksimal khas Up2date, “Ingenious” menawarkan koleksi yang sarat akan eksplorasi unsur origami seperti melipat, menekuk, dan mengikat. “Ada satu cardigan yang cara pakainya bermacamacam. Mau diikat, dililitkan atau dibiarkan begitu saja, cardigan tetap terlihat trendi,” kata Alya. Siluet kimono turut menginspirasi koleksi kali

ini. Terlihat lewat permainan siluet Y yang ditandai dengan potongan melebar pada bagian bahu dan mengecil pada bagian pinggang. Sileut Y juga terlihat pada bagian leher yang menyilang. Look yang ditampilkan antara lain pilihan blouse dan rok maksi serta celana pallazo yang dipadukan dengan berbagai luaran seperti vest, long vest, dan cropped jacket berkelapak asimetris. Bagian keliman ada pula yang dipotong asimetris sehingga menciptakan kesan unik dan edgy. Kesan edgy juga terasa kuat lewat paduan jaket-jaket asimteris berbahan kulit. Beberapa busana, baik atasan, bawahan, luaran, ada yang diberi aksen flap atau kelapak sehingga menghadirkan sentuhan unik. Flap tersebut dibuat bertumpuk. Bahan yang digunakan seperti jersey, katun linen, katun lembut, dan baby canves membuat busana yang terkesan bertumpuk itu terasa ringan sehingga nyaman dikenakan. Untuk pilihan busana yang agak elegan, Up2date menawarkan pilihan luaran seperti bolore berbahu lebar atau semacam coat berbahan oganza. Celana juga mendapat “treza atment” organza seperti. Terlihat ng beberapa potong celana panjang pallazo dilapisi n organza. Pilihan aksesori seperti ikat pinggang yang disimpul unik, tas ben-

tuk trapesium dalam desain clutch dan sling bag, dan sepatu oxford yang menciptakan kesan androgyny pada semua look menjadi sentuhan akhir yang sempurna. Paduan warna menjadi kunci kesuksesan koleksi. Ada pink pastel yang dipadu dengan abu-abu. Ada pula coklat yang dipadu dengan emas. Sehingga menciptakan kontras namun cantik. Namun ada beberapa paduan warna yang tampaknya riskan. Misal coklat dipadu hijau daun pisang yang berisiko membuat pemakainya terlihat kusam. Setidaknya, Up2date sudah menawarkan pilihan bagi kaum muslimah yang ingin tampil modis dengan busana muslim. Yang tak berhijab pun bisa mengenakan koleksi ini karena tidak dibuat sebagai satu kesatuan. “Saya rasa Up2date telah membantu muslimah, tak hanya di Indonesia saja, tapi termasuk dunia, untuk tampil syar’i namun disesuaikan dengan zamannya. Busana ini akan sangat dinantikan muslimah yang ingin bergaya kosmopolitan,” ujar Pemimpin Redaksi Majalah Noor Jetti R. Hadi. (daniel ngantung)

Tampil BERSERI Berseri TAMPIL di HARI Hari FITRI Fitri DI

D

ENGAN aktivitas yang padat untuk silaturahim ke keluarga bsar dan kerabat pada Hari Raya Idul Fitri, setiap wanita dituntut pintar-pintar menjaga kesehatan dan kebersihan wajah agar tetap terlihat segar berseri. Wulan Tilaar, Vice Chairwoman of Martha Tilaar Group, mengatakan, melakukan perawatan wajah yang intensif sebelum Lebaran tiba bisa menjadi solusinya. “Persiapan bisa dilakukan sekitar H-3 menjelang hari Raya Idul Fitri dengan melakukan scrubbing wajah yang bertujuan untuk mengangkat sel kulit mati dan untuk menghaluskan kulit,” tulis Wulan dalam surat elektroniknya kepada Tribun, kemarin, Jumat (18/7). Berikutnya, lanjut-

kan dengan perawatan menggunakan masker untuk mencerahkan dan meregenerasi sel kulit yang baru. Saat tiba hari Idul Fitri, sebelum mengaplikasikan makeup, bersihkan wajah dengan pembersih dan penyegar yang sesuai dengan jenis kulit, setelah itu gunakan pelembap agar kulit tetap terjaga kelembapannya. Baru setelahnya aplikasikan make up menggunakan warnawarna natural seperti gold, cokelat, pink untuk eyeshadow, tambahkan blush on warna pink atau oranye, sebagai sentuhan akhir tambahkan lipstick dan lipgloss. “Untuk menjaga kulit tetap segar setiap hari, jangan lupa gunakan air zam-zam yang disemprotkan di wajah,” tambahnya. (daniel ngantung)

SUDAH bukan rahasia lagi, untuk mendapatkan kulit wajah yang sehat dan segar, Anda harus melakukan perawatan kulit wajah secara rutin, kapanpun dan di manapun. Tanpa kecuali saat Anda mudik menjelang Idul Fitri. Menghabiskan lebih banyak waktu di jalan bukan berarti ritual perawatan wajah tertunda apalagi terputus. Ahli kecantikan dr. Soeklola, MSi., menyarankan para pemudik tetap terus memerhatikan dan menjaga kesehatan kulit. Apalagi bagi pemudik yang menggunakan kendaraan umum, yang notabenenya lebih sering terpapar sinar matahari. Berikut beberapa tips menjaga kesehatan dan kecantikan kulit kala bermudik:

TRIBUN/JEPRIMA

1. Pastikan Anda telah membawa produk-produk perawatan wajah. 2. Sebelum berpergian, gunakan lotion dan cream wajah yang mengandung SPF untuk melindungi kulit dari paparan sinar ultraviolet penyebab flek hitam dan kanker kulit. 3. Cuci muka selagi mampir di

Hijab ala Alya Rohali

Tak Ingin Main-main Indonesia 2013 ini kian mantap untuk terus menutup aurat dengan hijab hingga sekarang. Alasan Alya mengenakan busana musliman ini tak main-main, maka dari itu,

5

Kulit Wajah Tetap Segar Saat Mudik

Ragam koleksi hijab Ingenious yang berselera kosmopolitan.

SATU tahun sudah, aktris, presenter, dan bintang iklan, Alya Rohali, mengenakan busana muslim. Komitmen berhijab Alya ini bermula dari bulan Ramadhan 2013 silam, dan mantan Puteri

Metro Banjar

apa gaya busana muslim ia merasakan hatinya lebih yang disukainya? “Saya titenteram dan damai. Selain dak suka busana yang ribet. itu, ia juga merasa mendapat Saya lebih nyaman dengan perhatian lebih dari sang busana yang praktis, cutting suami, lebih akrab dengan yang simpel dan klasik, serta putri-putrinya, sampai retidak banyak menggunakan zeki yang terus memelihara aksesori. Busana muslim kesejahteraannya sekeluarga, seperti itu akan menambah baik di dunia hiburan ataurasa percaya diri saya saat pun profesinya yang lain tampil di depan umum,” sebagai notaris. ujarnya. Hal ini Saat berotentu sedilahraga, kit berbeda Alya memidengan lih busana pandangan two pieces beberapa berbahan selebriti pekaos yang rempuan lamenyerap innya, yang keringat, beranggapdipadu an bahwa dengan pehijab bisa nutup kemenghampala berupa bat rezeki capuchon dan orderan dari bahan pekerjaan. serupa. “Saya tidak Kemupernah dian, saat takut tampil di kehilangan suatu acara pekerjaan formal, atau takut misalnya ke tidak diseALYA ROHALI pesta atau tujui suami menjadi karena mau host acara televisi, Alya berhijab. Kalaupun dulu ada memilih koleksi busana yang sikap maju mundur, sifatnya lebih glamor sehingga bisa manusiawi. Setiap yang mau membuatnya kelihatan lebih hijrah pasti ada ujian keraguanggun dan bergaya. Salah raguan,” kata Alya Rohali satu merek busana muslim dalam siaran persnya. yang menjadi favorit adalah Selain gaya hijab, gaya Up2Date dan kerudung dari busana muslim seorang Square. (christina andhika muslimah pasti akan menasetyanti) rik perhatian. Lalu, seperti

Saya tidak pernah takut kehilangan pekerjaan atau takut tidak disetujui suami karena mau berhijab. Kalaupun dulu ada sikap maju mundur, sifatnya manusiawi. Setiap yang mau hijrah pasti ada ujian keragu-raguan

rest area atau tempat transit. Bila tidak sempat, lap muka dengan tisu basah di bus. 4. Bawa Air Putih Pastikan Anda berbuka dengan meneguk air putih terdahulu. Bila tubuh terhidrasi dengan baik maka kelembapan kulit akan terjaga. 5. Komsumsi buah-buahan

TRIBUN/JEPRIMA

Buah-buahan juga menjadi sumber cairan alami. Selain mencukupi asupan air, buahbuahan juga memberi nutrisi yang diperlukan kulit. Karenanya, pastikan pula buah-buahan sudah masuk dalam daftar persediaan makanan selama perjalanan mudik. (nie)

Dari Hair Spa Sampai Masker Wajah JIKA Anda menjalankan puasa secara benar, tubuh dan kondisi kulit wajah akan mengalami detoksifikasi yang sangat baik bagi kesehatan kulit. Lalu, bagaimana memaksimalkan tampilan fisik Anda saat lebaran? Ikuti berbagai perawatan kecantikan menjelang lebaran berikut.

ɻ Hair Spa Tidak hanya ditujukan bagi Anda yang tidak berhijab, hair spa juga sangat baik untuk kondisi kulit kepala serta tekstur rambut Anda yang mengenakan hijab setiap hari. Lakukan hair spa dua atau satu hari sebelum hari Lebaran. Jika khawatir salon kecantikan dekat rumah Anda tutup, lakukan saja di rumah dengan ragam produk tepat dan berkualitas. Iklim tropis Indonesia menyebabkan kulit kepala mudah lembap, berminyak, terkena polusi serta kotoran dan debu. Khusus untuk Anda pemilik

rambut rontok dan sensitif, hair spa dianjurkan karena tidak disertai teknik pemijatan yang akan menambah kerontokan rambut. Berikan serum khusus rambut pada area akar, batang dan rambut setelahnya.

ɻMenikur dan Pedikur Biasanya saat lebaran waktu kita bersama keluarga dihabiskan dengan beribadah, berziarah atau berkumpul di ruang terbuka dan mengenakan alas kaki yang memperlihatkan kuku kaki dan tangan Anda. Tentu Anda tak ingin penampilan rusak seketika aki-

bat kondisi kuku jari kaki dan tangan yang kotor dan jelek.

ɻBody Spa dan Luluran Busana lebaran memang kerap hadir santun dan menutupi tubuh Anda. Namun, jangan acuhkan beberapa area yang kerap terlihat saat mengenakan balutan busana model kaftan, abaya, tunik atau jumpsuit, seperti area leher, dada bagian atas, lengan, betis serta pergelangan kaki. Penampilan yang bersih tentu membuat Anda semakin percaya diri. (ridho nugroho/ nva)


6

Seleb Vaganza

Metro Banjar

SABTU 26 JULI 2014

Opor Ayam dan Putri Salju untuk Mas Ferry WARTA KOTA/NUR ICHSAN

RAFFI Ahmad dan Nagita Slavina.

Rapat Dua Keluarga Usai Lebaran RENCANA pernikahan Raffi Ahmad dengan Nagita Slavina mulai menunjukkan titik terang. Pasangan yang kabarnya menikah pada bulan Oktober mendatang itu, bakal mengadakan pertemuan di antara kedua belah keluarga. Dua keluarga besar, Raffi Ahmad dan Nagita, akan akal melakukan pertemuan untuk bermusyawarah membahas rencana pernikahan kedua bintang panggung hiburan tersebut usai Hari Raya Lebaran nanti. “Pertemuan (keluarga) belum. Insya Allah rencananya habis Lebaran,” kata Raffi Ahmad kepada awak media di Gedung Rapi Films, Cikini, Jakarta Pusat, baru-baru ini. Hal serupa juga disampaikan Syahnas Shadiqah, adik kandung Raffi Ahmad. Menurutnya, semuanya masih perlu dibicarakan matang terlebih dulu antarkedua keluarga demi mendapatkan timing pernikahan yang pas. “Prosesi lamaran juga masih belum, masih dibicarakan. Mending habis Lebaran aja,” ungkap dara cantik asal Bandung yang kini jadi presenter program musik

‘Dahsyat’ tersebut. Tak lupa Syahnaz meminta dukungan masyarakat agar prosesi pernikahan kakak kandungnya berjalan lancar. “Persiapan belum 100 persen full, mudah-mudahan lancar aja,” ujarnya. Menyinggung estimasi gedung atau hotel untuk lokasi pernikahan nanti, Syahnaz menyatakan Raffi dan Navita belum menentukan tempat yang fixed, begitu juga lokasi kotanya, apakah di Bandung atau Jakarta. “Belum tahu tempatnya di Jakarta atau di Bandung yah,” katanya. Bagaimana dengan persiapan busana pengantin dan kartu undangan? Syahnaz mengaku belum ada hal yang sangat signifikan untuk dikabarkan ke media. “Persiapan, baju masih gitu-gitu aja. Undangan juga belum siap ya dan memang untuk undangan aku juga belum tahu,” ungkapnya. Lalu bagaimana dengan kabar bahwa Raffi memberikan mas kawin kepada Nagita berupa sebuah rumah? “Hah, kata siapa? Mas kawinnya rumah? Itu urusan Raffi,” elak Syahnaz.(junianto hamonangan)

AKTRIS Eddies Adelia tahun ini harus merayakan Lebaran tanpa didampingi sang suami Ferry Setiawan, lantaran Ferry saat ini tersangkut kasus pidana dugaan penggelapan dan penipuan. Tapi hal itu tidak membuat aktris berusia 35 tahun ini berkecil hati. Eddies berusaha tabah menemani sang suami dari luar penjara. Sebagai wujud rasa cintanya pada sang suami, dia akan mengenakan busana Lebaran yang sama dengan baju yang dikenakan sang suami. “Saya sama suami tetap pakai baju kembar juga (di Lebaran nanti),” ujarnya saat ditemui di Balai Kartini, Kuningan, Jakarta Selatan,

baru-baru ini. Pemilik nama lengkap Ronia Ismawati Nur Azizah itu rencananya akan membesuk Ferry Setiawan di Rutan Cipinang, begitu usai salat Idul Fitri. Eddies mengaku ingin sekali merayakan Lebaran bersama sang suami meski dia harus repot datang ke rutan. Tak lupa, Eddies juga membawakan sejumlah makanan kesukaan Ferry. “Semua harus dijalani, makanya dibawanya ya begitu. Aku bawa kue seperti nastar, castangel, putri salju. Juga bawa makanan seperti ketupat, opor ayam. Semuanya kita bawa ke Cipinang,”

ANAK bungsu musisi Ahmad Dhani, Abdul Qodir Jaelani alias Dul, sebetulnya sudah mendapat lampu hijau dari bundanya, Maia Estianty, untuk berpacaran. Ia sama sekali tak dilarang membina hubungan asmara dengan gadis manapun yang disukainya. “Kalau sama bunda (Maia Estianty) boleh pacaran,” ujar Dul

ditemui di kawasan Jalan Mampang Prapatan, Jakarta Selatan. Kendati demikian, Dul sadar diri. Usianya masih belum dewasa untuk berpacaran. Tahun ini usia Dul baru 13 tahun. Jadi, belum punya pacar? “Belum ada, pipis saja belum lurus,” selorohnya. Yang ada di kepalanya saat ini

Dalam salah satu foto, Mor yang merupakan pengusaha itu mencium kening Tata dengan mesra. Mereka juga sempat berjalan-jalan menyusuri pantai. Tata dan Mor sudah pacaran putus sambung sejak pertama kali bertemu, lebih dari 15 tahun lalu. Namun artis yang mulai berkarir sebagai penyanyi di usia 14 tahun itu sempat bertunangan dengan pemilik Fairtex Boxing Gym, Prem Busarakamwong, di 2008. Sayangnya hubungan asmara tersebut berakhir 4 tahun sesudah pertunangan. Tata kemudian kembali dekat dengan Mor. Mereka kemudian melangsungkan pertunangan, 25 Mei lalu.(danang setiaji)

FANS SHARE

TATA YOUNG

Pukau Ari Lasso Lewat Tembang Celine Dion setiap penampilan kamu. Om Ari doakan, agar Putri semakin baik dan menjadi orang luar biasa di dunia musik,” komentar mantan vokalis Dewa 19 itu. Aksi selanjutnya yang juga menuai pujian dari juri adalah Lovly Dog. Penampilan dua

ekor anjing menggemaskan bernama Snowy dan Machi dengan berbagai atraksi itu sangat menghibur. Malam itu, mereka juga kedatangan teman-teman mereka di panggung Indonesia’s Got Talent. “Penampilan dari Lovly

YOUTUBE

ARIANI NISMA PUTRI

EDDIES ADELIA

WARTA KOTA/NUR ICHSAN

EDDIES ADELIA

adalah bagaimana caranya bisa jadi anak yang membanggakan orangtuanya dan tidak lagi menjadi anak yang menyusahkan mereka. “Hatiku ini belum milik siapa-siapa. Hatiku masih fokus bagaimana bisa membanggakan orangtua. Kan cewek pasti banyak yang mau kalau pria itu sukses,” tandasnya.(jo)

KAPANLAGI

ABDUL QODIR JAELANI

Menikah Saat Hamil Besar

What’s On TV AJANG pencarian bakat Indonesia’s Got Talent di layar SCTV baru saja berakhir. Pada episode result show yang digelar Sabtu, 19 Juli 2014 lalu, 5 grand finalist tampil dengan talenta masing-masing. Mereka adalah Lovly Dog, Ariani Nisma Putri, Shaquilla, AWI Junior, dan Shine. Berdasarkan hasil polling SMS dari pemirsa, Ariani Nisma Putri dinyatakan keluar sebagai pemenang Indonesia’s Got Talent , dan berhak menerima hadiah sebesar Rp 500 juta. Penampilan Putri, begitu Ariani Nisma Putri kerap disapa, begitu memukau saat membawakan lagu milik Celine Dion, My Heart Will Go On dalam setting panggung yang mirip dalam adegan film Titanic. Ari Lasso memuji penampilan Putri malam itu. “Kamu membuktikan bahwa selalu ada peningkatan di

Aku bawa kue seperti nastar, castangel, putri salju. Juga bawa makanan seperti ketupat, opor ayam. Semuanya kita bawa ke Cipinang.

Dul Belum Siap Pacaran

Tata Young Lepas Masa Lajang PENYANYI asal Thailand yang sukses go international, Tata Young, telah resmi menikah. Penyanyi yang dikenal lewat lagu ‘Sexy, Naughty, Bitchy’ tersebut menikah dengan Chatadul Mor Seenapongpipit. Pernikahan itu digelar secara tertutup di sebuah pantai di Phuket, Thailand, 22 Juli lalu. Tata mengekspresikan kebahagiaan dan rasa haru dengan mengunggah foto-foto pernikahannya. “Kamu adalah awal dan akhir bagiku,” kata penyanyi berusia 33 tahun tersebut via Instagram. “Aku mencintaimu selamanya, sayang. Momen yang akan selalu kuingat. Air mata kebahagiaan,” tambahnya.

ungkapnya. Opor ayamnya dipadu dengan sayur labu siam dan sambal goreng ati. Soal menu untuk Lebaran ini, Eddies menyatakan tak memasaknya sendiri. Biar praktis, memesan makanan ke katering. “Pesan aja, biar praktis dan yang udah pasti enak juga. Ketupatnya juga pesan di rumah dekat bapak juga di Jatiwaringin,” ujarnya. “Kuekue seperti nastar pun aku juga udah belanja, pesan dari teman,” imbuh Eddies. Eddies mengaku mendapat dukungan dari keluarga atas musibah yang menimpa Ferry saat ini. Hal itu yang membuat Eddies tetap tegar hingga kini. “Keluarga berusaha menerima dengan sabar, ikhlas, tawaqal dan bersyukur dan mencoba menikmati semuanya,” tutur Eddies.(junianto hamonangan)

Dog ini menunjukkan bahwa Indonesia’s Got Talent satu-satunya ajang yang bisa menerima berbagai talenta Indonesia,” puji Ari lagi. Lewat suara seriosa yang dimilikinya, Shaquilla menyanyikan lagu berjudul Matahari. Kemudian AWI Junior, tampil dengan mengkolaborasikan wushu dengan ciri khas dari Indonesia. “Aku lebih suka penampilan kalian malam ini dibandingkan sebelumnya. Ini lebih keren,” puji Anggun. Shine menjadi finalis terakhir yang menampilkan kebolehannya. Mereka memainkan dua lagu secara medley dari Cherrybelle berjudul Dilema dan Diam-Diam Suka , dengan mengkolaborasikan instrumen musik daerah Sumatera Utara dengan instrumen musik modern. (m nizar/nva)

AKTRIS Scarlett Johansson dikabarkan akan segera melepas masa lajangnya dan menikah dengan kekasihnya, seorang jurnalis asal Prancis, Romain Dauriac, dalam beberapa minggu ke depan. Sang aktris mengakui soal rencana pernikahannya saat hadir dalam sebuah acara bernuansa makan malam nan elegan di kediaman desainer interior ternama asal Amerika Serikat, Martha Stewart, di East Hampton Estate. Scarlett bertunangan dengan Romain pada September tahun lalu. Pada Maret 2014 lalu muncul pengumuman bahwa pasangan ini akan segera menyambut buah hati. Kabar terbaru muncul pada Sabtu (19/7) lalu dan menyebutkan bahwa mereka mengaku akan mengikat janji setia pada 4 minggu mendatang. Namun demikian, pesta pernikahan yang sedianya akan dihelat pada Agustus mendatang ini belum diketahui akan dilangsungkan di mana. Namun banyak pihak berspekulasi, Scarlett tampaknya akan melangsungkan pernikahan di kediaman Dauriac di Paris, atau di Hamptons, di mana keduanya pernah menghabiskan musim panas di sini. Yang pasti, Scarlett yang bermain dalam film bertema science fiction besutan sutradara Luc Besson, Lucy , yang baru saja rilis pada Jumat (18/7) lalu, terlebih dulu akan disibukkan dengan urusan promosi film sebelum menggelar pesta pernikahan dan melahirkan buah hatinya. Pasangan selebriti yang tengah berbahagia ini hadir di antara para tamu lain di pesta yang digelar Martha Stewart. Mereka terlihat duduk di sebuah kursi bergaya tradisional dan dilayani oleh chef pribadi untuk makan malam mereka. Ini akan menjadi pesta pertama yang digelar oleh Martha di rumahnya sejak 20 tahun terakhir, sekaligus untuk menandai diluncurkannya sebuah merek minuman beralkohol kualitas baik jenis wine, Dom Pérignon’s P2-1998, yang harga per botolnya 400 dolar AS. Para tamu undangan dilayani leh sejumlah pelayan yang membawa nampan berisi gelas-gelsa wine untuk dicoba, sebelum minuman ini diluncurkan secara masif ke pasaran. Para tamu juga diberi kesempatan untuk melihat video komersial Dom Perignon

selama 6 menit. Selain mencicipi wine yang baru diluncurkan, para tamu undangan juga disuguhi sejumlah sajian istimewa seperti salmon panggang, hidangan dari kentang, dan telur ikan caviar yang harganya terkenal mahal. Martha juga mengizinkan para tamunya untuk melakukan tur ke sekeliling rumahnya yang asri dan luas, sebelum dilangsungkan jamuan makan malam. Selain pasangan Scarlett dan Dauriac, hadir pula sejumlah pesohor dan sosialita AS lain, di antaranya desainer stylish ternama Rachel Zoe.(intan/nva/page six)

JUST JARED

SCARLETT Johansson dan Romain Dauriac.


SABTU

Public Services

26 JULI 2014

Dilarang Berjualan DINAS pendidikan Kota Banjarmasin, memberi solusi bagi siswa kelas 3 dan 6 serta kelas 9 SMP yang saat ini masih menggunakan kurikulum tingkat satuan pendidikan (KTSP) 2004 atau kurikukulum lama. “Silahkan orangtua siswa mencari dan membeli buku pelajaran di luar sekolah,” ucap Nuryadi Spd, Kabid Pendidikan Dasar Dinas Pendidikan Kota Banjarmasin. Menurut Nuryadi, pihak sekolah dilarang keras untuk melakukan penjualan buku di sekolah. Jika digelar bazar buku juga sangat dilarang melibatkan warga sekolah. Kalau bazar buku digelar di luar sekolah, diperbolehkan. Diakui Nuryadi, kebijakan soal pembelian buku untuk siswa kelas 3 dan 6 SD serta kelas 9 SMP memang rawan keluhan, terutama dari orangtua siswa. Orangtua siswa kadang mengeluhkan kenapa di kelas di bawah atau di atasnya itu gratis. “Sementara di kelas 3 dan 6 SD serta SMP kelas 9 yang masih menggunakan KTSP lama itu boleh membeli buku di luar sepanjang diperlukan,” ucapnya. Alternatif lain, lanjut Nuryadi, pihak sekolah bisa menggunakan dana bantuan operasional (BOS) sekolah untuk membantu membelikan buku pelajaran untuk siswa SD kelas 3, 6 dan 9. Alternatif lain siswa bisa meminjam buku pelajaran di perpustakaan. “Kalau fotocokopi tidak disarankan karena bisa jadi lebih mahal dari harga buku aslinya,” ucap Nuryadi. (ogi)

BANJARMASINPOSTGROUP/EDI NUGROHO

BUKU PAKET UNTUK SISWA SD dan SMP: ❑ Untuk pelajar kelas 3 dan 6 SD serta SMP kelas 9 masih menggunakan kurikulum tingkat satuan pendidikan (KTSP) 2004. ❑ Siswa tersebut tidak mendapatkan bantuan buku baik dari APBD atau bansos APBN. ❑ Untuk pelajar SD kelas I, II, IV dan V dengan kurikulum 2013 mendapatkan buku gratis untuk semua pelajaran. Termasuk pelajar SMP kelas 7 dan 8. Pendanaan dari APBD dan bansos APBN. Solusi Bagi Pelajar dengan (KTSP) 2004: ❑ Pinjam buku di perpustakaan. ❑ Membeli buku di luar ❑ Pihak sekolah bisa membelikan buku pelajaran dari dana Bantuan Operasional Sekolah (BOS). ❑ Sekolah tak boleh menjual buku pelajaran ke siswa. ❑ Tak boleh ada bazar buku di sekolah. Sumber: Dinas Pendidkkan Kota Banjarmasin.

7

TELEPON PENTING Banjarmasin 4772520

PLN Kalselteng

4772633 4772261 4772564 3359050

PLN Cabang Banjarmasin PDAM Bandarmasih Banjarmasin

3253617 Dinas Kependudukan dan Pencatatan Sipil Kota Banjarmasin

4367171

Dinas Kesehatan Kalsel

3355661

Dinas Kesehatan Banjarmasin

304863

3360010 BANJARMASINPOSGROUP/EDI NUGROHO

Pelajar SD dipandu instruktur dari mahasiswa PGSD Unlam berlatih marching band-public service.

4364646

BISA BELI BUKU SENDIRI ■ KTSP 2004 untuk Kelas 3 dan 6 SD

Nuryadi

Metro Banjar

SELURUH siswa sekolah dasar negeri (SDN), di Kota Banjarmasin serempak masuk pada 4 Agustus 2014. Tahun ajaran baru telah dimulai pada 14, 15 dan 16 Juli dan libur panjang pelajar SD dilanjutkan lagi 17 sampai 3 Agustus. “Pada 4 Agustus seluruh siswa SD masuk kembali ke sekolah,” ucap Nuryadi Spd, Kabid Pendidikan Dasar Dinas Pendidikan Kota Banjarmasin, Jumat (25/7/14). Menurut Nuryadi, pada hari pertama masuk masih ada toleransi untuk tidak belajar secara penuh atau setengah hari. Mungkin untuk siswa baru masih pengenalan sekolah dan bagi sekolah masih pembersihan ruang kelas. “Kan libur satu bulan, biasa ruang kelas berdebu,” ucap Nuryadi. Menurut Nuryadi, pihaknya telah menerima surat edaran dari Kementrian Pendidikan dan Kebudayaan (Kemendikbud). Isinya, soal masa orientasi siswa (MOS) bagi pelajar yang tidak boleh ada unsur kekerasan dan fisik. MOS, lanjut Nuryadi, perlu diisi dengan kegiatan-kegiatan seperti penanaman nilai karakter, agama dan nilai kebangsaan. Untuk MOS yang ada

Untuk siswa kelas 3 dan 6 SD serta kelas 9 SMP diharapkan untuk membeli buku di luar NURYADI Kabid Pendidikan Dasar Dinas Pendidikan Kota Banjarmasin

unsur kekerasan atau fisik sangat dilarang oleh Kemendikbud. “Kalau sekadar baris berbaris nggak masalah. Tapi kalau hukuman fisik bisa sangat dilarang,” ucapnya. Dijelaskan Nuryadi, soal MOS pihaknya membuat sosialisasi di media cetak. Intinya melarang kegiatan bersifat kegiatan fisik atau hukuman untuk MOS dari tinkat SD sampai SLTA. Dan untuk teknis pelaksanaan MOS diserahkan kepada pihak sekolah masing-masing. Soal buku, sambung Nuryadi, untuk pelajar SD dan SMP untuk semester satu dianggarkan dari dana bantuan sosial (Bansos) APBD dan dana BOS sebesar lima persen. Untuk semester II, dana untuk buku pelajar SD dan SMP diambilkan dari APBD Kota Banjarmasin. Dijelaskanya, untuk pelajar SD

kelas I, II, IV dan V mendapatkan buku gratis untuk semua pelajaran. Untuk pelajar SMP kelas 7 dan 8 juga mendapatkan buku gratis semua mata pelajaran. Untuk dua semester pelajar SD kelas I, II, IV dan V serta kelas 7 dan 8 buku pelajaran digratiskan karena mendapatkan bantuan dana dari pemerintah pusat dan daerah. “Untuk dana dari pemerintah pusat, yakni dana deko dan dana pemerintah daerah dari dana dana alokasi khusus (DAK). Ini sesuai petunjuk dari Kemendikbud,” ucapnya. Ditambahkan Nuryadi, untuk kelas 3 dan 6 SD saat ini masih menggunakan kurikulum tingkat satuan pendidikan (KTSP) 2004 atau kurikukulum lama. Demikian juga kelas 9 SMP masih menggunakan KTPS 2004. Diakuinya, untuk KTSP 2004 untuk pembelian buku memang tidak dianggarkan dari dana APBN dan dana pemerintah pusat. Nah, ini perlu dipahami oleh siswa dan orangtua siswa agar tidak salah persepsi. “Untuk siswa kelas 3 dan 6 SD serta kelas 9 SMP diharapkan untuk membeli buku di luar,” ucap Nuryadi. (ogi)

365177 304803 Dinas Pendidikan Kalsel 363885 363885 53913 Posko BPBD

4721113

BPK Buser Induk

7714690

BPK Kompas

6216684

Banjar Pemkab Banjar

6292009

Dinas Kesehatan Banjar

721203 722387

BPK Melati (Martapura)

087815950460 6109070

PDAM Intan Banjar

4772061 4782004

Banjarbaru Dinas Kesehatan Banjarbaru

781588 781588

Polres Banjarbaru

2772266

RSUD Banjarbaru

4772380

Polsek Banjarbaru Kota

4772533

Polsek Banjarbaru Timur

7571543

Polsek Banjarbaru Barat

4705210

Koramil Banjarbaru

4772437

RS Syamsudin Noor

4705118

Barito Kuala PDAM Barito Kuala

Penerbit SIUPP Direktur Utama Pemimpin Umum

4799013

: PT Cahaya Media Aditama : No.1646/SK/Menpen/SIUPP/1999 Tanggal 10 September 1999 : Herman Darmo : HG (P) Rusdi Effendi AR

Banjarmasin Post Group

Nomor pengirim sms sebagian dicantumkan secara utuh demi akuntabilitas dan transparansi.

HALO BANJARMASIN

Pemimpin Redaksi: Yusran Pare Wakil: Harry Prihanto Redaktur Pelaksana: Dwie Sudarlan Manajer Peliputan: Elpianur Achmad Asisten Manajer Peliputan: R Hari Tri Widodo Manajer Produksi: M Taufik Redaktur Eksekutif : Muhammad Yamani (Banjarmasin Post/

Online), Mulyadi Danu Saputra (Metro Banjar), Irhamsyah Safari (Serambi Ummah)

KOK GURU SD JUALAN BUKU YTH kepala Dinas Pendidikan Banjarmasin. Anak saya sekolah di SDN Antasan Besar 7 tahun ajaran baru ini menebus uang buku pelajaran Rp 320.000 kasian bagi orang tua yang tidak mampu. Setahu saya dari SDN lain buku pelajaran itu gratis. Mohon kebijakan Dinas Pendidikan sebelum kami para orang tua murid membayar karena kami sangat keberatan dengan harus membayar uang buku sebanyak itu. 081253345189

Orang Gila Rusak Fasum

HALO BANJAR

YTH kepala Dinas Sosial Banjarbaru. Di sekitar Jalan Palang Merah/ RSUD Banjarbaru sudah lama ada orang gila yang suka merusak fasilitas umum (fasum) seperti taman Kanak-kanak serta membuat pengunjung rumah sakit menjadi takut karena aktinya yang berbahaya dan tak terduga. 081348532525

TANGGAPAN: TERIMAKASIHinformasi yang saudara sampaikan. Seusai kurikulum tingkat satuan pendidikan (KTSP) 2004, untuk kelas 3 dan 6, pihak sekolah dilarang untuk melakukan penjualan buku di sekolah. Pihak orangtua pun diberi keluasaan untuk membeli buku di luar. Kita pun langsung mengkonfirmasikan ke Kepala SDN Antasan Besar 7. Dari pengakuanKepsekSDNAntasanBesar7,yangmelakukanpenjualanbukuitubukan pihak sekolah. Namun orangtua berjualan ke antar orangtua. Demikian penjelasan ini kami berikan sehingga dapat meluruskan informasi yang simpar siur. Nuryadi Spd Kabid Pendidikan Dasar Dinas Pendidikan Kota Banjarmasin

TANGGAPAN: JALANBelitung telah diusulkan untuk perbaikannya kepada Pemprov Kalsel yang merupakan jalan strategis sehingga kita menunggu perbaikan jalan tersebut. Terimakasih. Gusti Ridwan Sofyani Kepala Dinas Bina Marga Kota Banjarmasin

Wakil: Agus Rumpoko Redaktur: M Royan Naimi, Sigit Rahmawan A, Syamsuddin, Alpri

Widianjono, Kamardi, Mahmud M Siregar, Aya Sugianto, Sofyar Redhani, Siti Hamsiah Asisten: Sudarti, Halmien Thaha, Murhan, Anjar Wulandari,

Ernawati, Idda Royani, Mohammad Choiruman, Budi Arif RH. Staf Redaksi: Umi Sriwahyuni, Eka Dinayanti, Hanani, Burhani

Yunus, AM Ramadhani, Syaiful Anwar, Syaiful Akhyar, Khairil Rahim, Ibrahim Ashabirin, Sutransyah, Faturahman, Irfani Rahman, Jumadi, Edi Nugroho, Doni Usman, Mustain Khaitami (Kabiro), Hari Widodo, Ratino Taufik, M Risman Noor, Salmah, Rahmawandi, M Hasby Suhaily, Helriansyah, Didik Triomarsidi (Kabiro), Nia Kurniawan, Mukhtar Wahid, Rendy Nicko Ramandha, Restudia, Yayu Fathilal, Frans, Nurholis Huda, Aprianto, Reni Kurnia Wati, Man Hidayat. Fotografer: Kaspul Anwar, Donny Sophandi Tim Pracetak: Syuhada Rakhmani (Kepala), M Syahyuni,

Aminuddin Yunus, Syaiful Bahri, Edi Susanto, Sri Martini, Kiki Amelia, Rahmadi, Ibnu Zulkarnain, Achmad Sabirin, Rahmadhani, Ahmad Radian, M Trino Rizkiannoor, M Denny Irwan Saputra. Biro Jakarta: Febby Mahendra Putra (Kepala), Domuara Ambarita,

Murdjani, Antonius Bramantoro, Budi Prasetyo, Fikar W Eda, FX Ismanto, Johnson Simandjuntak, Rahmat Hidayat, Yulis Sulistyawan, Choirul Arifin, Hendra Gunawan, Sugiyarto Penasihat Hukum: DR Masdari Tasmin SH MH Pemimpin Perusahaan: A Wahyu Indriyanta General Manager Percetakan: A Wahyu Indriyanta Asisten General Manajer Percetakan : Suharyanto Wakil PP (Bidang Humas-Promosi): M Fachmy Noor Manajer Iklan: Helda Annatasia (08115803012) Alamat: Gedung HJ Djok Mentaya Jl AS Musyaffa No 16

Banjarmasin 70111, Telp (0511) 3354370, Fax (0511) 4366123, 3353266, 3366303

Perlu Lampu PJU YTH kepala Dinas Bina Marga Kota Banjarmasin. Saya mewakili warga Handil Palung RT 26 RW 02, menayanyakan kapan di tempat kami dipasang PJU seperti di tempat lain. Kondisi jalan yang rusak juga kapan diperbaiki, padahal proposal sudah dimasukan ke dinas terkait 085390859550

Kapan Jalan Belitung Diaspal YTH Wali kota Banjarmasin atau Kepala Dinas Bina Marga Kota Banjarmasin. Kondisi Jalan Simpang Belitung sampai Pasar jalannya banyak rusak bahkan ada yang miring sehingga ketika ada truk melintas maka pengendara yang ada di sebelah kirinya seolah-olah akan tertimpa badan truk. Mohon secepatnya diaspal. 087815161610

Manajer Redaksi: Irhamsyah Safari

Bagian Redaksi: Ext. 402, 405 Bagian Iklan: Ext. 113, 114 Bagian Sirkulasi: Ext. 116, 117 Pengaduan Langganan: 08115000117, (0511) 3352050 Biro Jakarta-Persda: Redaksi, Jl Pal Merah Selatan No 12

Lantai II Jakarta 10270, Telp (021) 5483008, 5480888 dan 5490666 Fax (021) 5495358 Perwakilan Surabaya: Jl Raya Jemursari 64 Surabaya,

Telp (031) 8471096, 8483428, Fax (031) 8471163 Biro Banjarbaru: Jl Mister Cokrokusumo Kav 15-17 Widya Chandra

Utama, Cempaka, Kota Banjarbaru Telp (0511) 4780355 Fax (0511) 4780356 Biro Palangka Raya: Jl RTA Milono Km 1,5 Palangkaraya

Telp (0536) 3242922 TARIF IKLAN: Display/Advertorial Hal 1: Hitam Putih (BW): Rp 22.500/mmk

Berwarna (FC): Rp 45.000/mmk Iklan Kuping: Berwarna (FC): Rp 50.000/mmk Display/Advertorial Hal Dalam: Hitam Putih (BW): Rp 11.250/mmk

Kembali Keluhkan Limbah Restoran Cemari Lingkungan Meriam Besi ILUSTRASI/DOK

YTH polres Banjar. Di Pakauman, Kampung Melayu dan Keramat orang membunyikan meriam besi sudah menjadi-jadi. Kenapa tidak ditertibkan padahal lokasinya dekat dengan Mapolsek Martapura Timur. Kesannya dibiarkan tanpa ada tindakan. 085349279773

YTH kapala dinas terkait dnegan lingkungan. Tolong ditegur pemilik restoran di tepi sawah di sepanjang Jalan A Yani kilometer 8,3 karena air sungai tercemar limbah restoran sehingga berbau busuk yang menyengat. Mohon perhatianya kasihan warga yang merasakan. 087815283760

Berwarna (FC): Rp 22.500/mmk Iklan Sosial/keluarga: Hitam Putih (BW): Rp 7.500/mmk

Berwarna (FC): Rp 15.000/mmk Iklan Baris: Hitam Putih (BW): Rp 7.500/baris

Berwarna (FC): Rp 10.000/baris Iklan Satu Kolom: Hitam Putih (BW): Rp 7.500/mmk

Berwarna (FC): Rp 15.000/mmk Catatan: Harga belum termasuk PPN 10% Harga Langganan: Rp 55.000/bulan Percetakan: PT Grafika Wangi Kalimantan Alamat: Lianganggang Km 21 Landasan Ulin Selatan Banjarbaru

Telp (0511) 4705900-01. Isi di luar tanggungjawab percetakan

WARTAWAN ”BANJARMASIN POST GROUP” SELALU DIBEKALI TANDA PENGENAL DAN TIDAK DIPERKENANKAN MENERIMA/ MEMINTA APA PUN DARI NARASUMBER


8

Metro Banjar

Metro Buffer

SABTU 26 JULI 2014

Si Ibu Lupa Matikan Kompor

SEBUAH mini bus nopol N 1298 KJ terperosok ke dalam sungai di kawasan Jalan Raya Bagor, Kabupaten Nganjuk, Jatim, Jumat (25/7). Minibus tersebut masuk ke dalam sungai diduga akibat sopir mengantuk yang menyebabkan kemacetan panjang di sekitar tempat itu.

JAKARTA - Kebakaran di kawasan lapak pemulung di Jalan Indo Karya I RT 5 RW 6, Kelurahan Papanggo, Kecamatan Tanjung Priok, Jakarta Utara, menewaskan bocah 3 tahun, Ramdan, Jumat (25/7). Ramdan menjadi korban karena sedang tertidur ketika api melalap tempat tinggalnya yang juga berfungsi sebagai warung itu. Kepala Suku Dinas Pemadam Kebakaran Jakarta Utara Muchtar Zakaria menuturkan, kebakaran terjadi sekitar pukul 13.00 WIB. Diduga, penyebabnya adalah ledakan tabung gas elpiji 3 kilogram. Kepala Polsek Tanjung Priok Komisaris Sulastoyo menuturkan, saat kebakaran, Ida, 26 tahun, ibu korban, sedang menunggui rumah tetangga. Sedangkan ayah korban, Chairul, sedang berjualan sate di Sunter. “Ibu itu lupa mematikan kompor ketika keluar rumah,” ujar Sulastoyo. (tco/wkc)

Lokasi Salat Id... ◗ Sambungan halaman 1 ■ Kecamatan Banjarmasin Selatan 1. Kompleks Perguruan MuhammadiyahJalan KS Tubun Khatib HM Husni Thamrin

■ Kecamatan Banjarmasin Utara 1. Halaman Gedung Sultan Suriansyah Jalan Brigjend Hassan Basry Khatib H Reza Rahman Lc 2. Halaman Kopertis Wilayah XI Jalan Adiyaksa Khatib Drs H Ihsanul Karim MM 3. Halaman SMAN 5 Jalan Sultan Adam Khatib H Mas’udi 4. Masjid Ar Rahman Jalan Padat Karya Sungai Andai Khatib M Fauzi Rahmani SPt MPd 5. Halaman Panti Asuhan Yatim Muhammadiyah Jalan Pangeran Khatib Suriani SAg 6. Halaman Masjid Al Muhajirin Jalan Kompleks HKSN Khatib Husaini Sahlan 7. Halaman Kantor Dinas Pendidikan Kalsel Jalan S Parman Khatib Faiz Al Binsaid 8. Halaman Masjid Imanuddin Jalan Alalak Selatan Khatib H Muhammad

■ Kecamatan Banjarmasin Tengah 1. Halaman RSUD Ulin Jalan A Yani Km 2 Khatib Imam Alfian Noor Mhi 2. Masjid Ar-Rahman Jalan Kampung Melayu Khatib H Ahmad Fitri SAg 3. Masjid Syazali Jalan Seberang Mesjid RT 05 Khatib Prof DR HM Maruf Abdullah SH MM 4. Masjid Al-Musamahah Jalan Haryono MT RT 05 Khatib Prof DR H Mahyudin Barni MAg 5. Halaman Plaza Mitra Jalan P Antasari Khatib Drs H Tajudinnoor SH MH 6. Masjid Munawarah Jalan Kramat Khatib Dr H Fathurrahman Gazali Lc MH 7. Halaman SMAN 2 Jalan Kompleks Mulawarman Khatib Zainal Abidin Tahmad SH SPd 8. Masjid Miftahul Ihsan Jalan P Antasari Khatib DR H Saifullah Abdul Samad 9. Masjid Jami Pelajar Mulawarman Kompleks Mulawarman Khatib DR H Akhmady Syukran Nafis MM 10.Masjid Raya Sabilal Muhtadin Jalan Jend. Sudirman Khatib Drs H Syukeriansyah 11.Masjid Jami’ Teluk Dalam Jalan Sutoyo S RT 30 Khatib H Uria Hasnan Siddik Lc MPdI 12.Masjid Raudhatul Jannah Jalan Kampung Melayu Darat Gg IV Khatib H Bunyamin SPd 13.Masjid Miftahul Jannah (Korem 101/Antasari) Khatib Drs H Ahmad Syarkani 14.Masjid Al Jihad Jalan Cempaka Besar Khatib Ahmad Hadi Abwa SSos Sumber: Kementerian Agama Kantor Kota Banjarmasin

Diskonnya Sampai... ◗ Sambungan halaman 1

tinggal dihuni,” ujar Nuruddin, pengembang Rumah Anugrah Ilahi, Jumat (25/7). Dituturkan dia, akses jalan cukup banyak. Mau ke Banjarmasin lewat A Yani atau Sungaitabuk sama mudahnya. Termasuk bila hendak ke kawasan Lingkar Selatan atau Banjarbaru. Disebutkan Nuruddin, ada dua tipe yang ditawarkan, 36 dan 54. Lokasi masih bisa dipilih sesuai desain yang ada. Harganya pun terbilang murah. Sudah begitu, cicilan bisa dipilih sesuai dana yang tersedia. Memiliki rumah memang dambaan semua orang. Arah pembangunan menuju luar kota Banjarmasin semakin cepat perkembangannya. Gambut akan menjadi salah satu tempat strategis, sehingga harga tanah akan terus melambung. Perumahan Dinar Mas menjadi solusi investasi saat ini. Apalagi perkembangan di kawasan Sungaitabuk juga terus membaik. (ris)

8 Tips Memilih dan Membeli Rumah 1. Lokasi Cari lokasi rumah sesuai gambaran yang diinginkan. Kedekatan jarak dengan tempat kerja atau tempat usaha bisa menjadi bahan pertimbangan. Tambahkan juga faktor pendukung seperti kemudahan akses lokasi rumah dengan beragam moda transportasi, kualitas airnya dan lainnya. 2. Jenis Rumah Apakah memilih di perumahan yang semua modelnya seragam, membeli kaveling untuk bisa desain rumah sendiri atau memilih membeli rumah tinggal lama yang ingin di jual. 3. Ukuran Rumah Buatlah daftar kebutuhan ruang yang sesuai dengan gambaran awal Anda untuk memiliki rumah. Apakah rumah tipe 45, rumah tipe 54, rumah tipe 72, rumah tipe 90 atau tipe rumah custom yang diidamkan. 4. Fasilitas Umum dan Pendukung S eperti sarana ibadah, fasilitas pendidikan, kesehatan, tempat olahraga, belanja, hiburan dsb. Perhatikan juga faktor keamanannya. 5. Survei Lokasi Sebagian besar pengembang menggunakan model indent dan konsumen harus menunggu beberapa bulan setelah akad kredit untuk proses pembangunan rumah. 6. Harga Rumah Teliti dan cermati harga rumah apakah sudah termasuk ppn 10 %, biaya akta jual beli (AJB), dan biaya sertifikat hak guna bangunan (SHGB). 7. Jenis Pembiayaan Pilihlah bank yang bisa memberikan kredit pembiayaan rumah dengan cermat dan teliti. 8. Masa Garansi Gunakanlah waktu masa pemeliharaan untuk meminta perbaikan gratis apabila rumah bocor, dinding ada yang retak atau ada kerusakan lainnya. Hindari melakukan renovasi rumah di dalam waktu masa pemeliharaan karena itu akan menghilangkan masa garansi. (myhomey)

ANTARA/RUDI MULYA

Pencuri Acungkan Belati ◗ Sambungan halaman 1

lokasi. Bripka Yudhis yang berusaha menangkap kedua pelaku pun tidak berani mendekat lantaran dia hanya tangan kosong. Sementara pelaku membawa senjata tajam. Demikian pula sejumlah anggota Damkar Gambut tak berani mendekat lantaran seorang pelaku membawa senjata tajam, satunya membawa palu besi. Beruntung, salah seorang anggota Resmob yang membawa senjata api tiba di lokasi. Mengetahui rekannya teran-

cam nyawanya, anggota itu pun menembakkan senjata ke udara sebagai tembakan peringatan. Mendengar tembakan senjata petugas, Indra dan Ilham yang semula mengacung-ngacungkan belati dan palu, mendadak keder. Keduanya melepas belati dan palu di tangan masing-masing. Saat itu juga polisi langsung menangkap keduanya. Meski sudah kedua tangannya diikat, salah seorang pelaku berusaha melawan. Keduanya

nekad berusaha kabur namun berhasil dilumpuhkan dengan jurus silat oleh Kanit Dikyasa Satlantas Polres Banjar Iptu Salahudin yang kebetulan ada di lokasi. Keduanya langsung digelandang ke Polsek Gambut. Warga yang geram berusaha memberikan ‘pelajaran’ kepada keduanya, namun upaya warga berhasil diredam petugas. Rahmat Fitradi, anggota Damkar Gambut mengatakan, ketika orang salat Jumat, mobil pemadam mogok dan diting-

galkan di pinggir jalan. Saat ditinggal itu lah mobil damkar didekati dua lelaki yang berusaha mencuri tas milik anggota damkar. “Keduanya kaget saat kepergok saat mencuri tas. Keduanya malah mengencam. Warga pun menelpon polisi,” ucapnya. Ilhamsyah mengaku hanya ikut Indra untuk mencuri. Dia mengaku di belakang membonceng sepeda motor yang dikendarai Indra. “Saya yang mengambil tas di dalam mobil

damkar itu,” akunya. Indra mengaku mengambil tas di mobil pemadam itu lantaran butuh uang untuk lebaran. “Saya punya anak pak. Kepepet mau buat beli baju lebaran anak. Makanya saya nekat mencuri. Sekalinya kepergok warga,” ucapnya. Kapolsek Gambut Iptu Komang Yustrio mengatakan, sementara kedua pelaku dikenakan percobaan pecurian. “Kita masih memeriksa sejumlah saksi yang menguatkan kejadian itu,” kata jelasnya. (lis)

Ditemui di Mapolres, Jumat (25/7), ketiganya mengakui perbuatannya. Bahkan Roni tidak memungkiiri sebagai penjual barang haram tersebut. Dia membeli sabu dari seorang temannya di Banjarmasin. “Biasa saya beli satu kantong berisi 2,5 gram seharga Rp 4 juta. Barang itu saya bagi menjadi beberapa paket, dan dijual lagi. Lumayan untungnya bisa sampai Rp 2,5 juta,” ungkap Roni. Dia mengaku memilih bisnis haram itu untuk mem-

bantu keuangannya yang hanya bekerja sebagai cetak batako. Dia pun bermaksud membawa adik iparnya Hatiyannor dengan upah Rp 50.000 per paket. “Saya ajak aja dia jualan. Lumayan hasilnya,” cetusnya. Hatiyannor mengaku ikut terlibat dalam bisnis narkoba karena ingin membelikan baju lebaran buat anak dan istrinya. “Saya baru 3 hari ikut Roni. Niatnya mau beli baju lebaran. Tapi apes seperti ini,” sesal lelaki itu.

Sementara Adit mengaku hanya sebagai pemakai. “Ya, buat senang-senang saja. Saya tidak menjual sabu,” ucapnya. Kasat Narkoba polres Banjarbaru AKP Tukiman didampingi Kanit I Narkoba Bripka Pujiyanto membenarkan ketiga pelaku diringkus berdasar informasi dari masyarakat. “Para pelaku kita jerat pasal 132 sub pasal 112 UU no 35 tahun 2009 tentang Narkotika dengan ancaman pidana minimal 4 tahun penjara,” katanya. (hid)

dekati Junaidi. Sikapnya semakin tak karuan ketika diminta polisi menunjukkan rumahnya. “Ketika kami geledah rumahnya, ada alat isap dan satu paket sabu yang disimpan di dalam PlayStation,” kata Ipda Sugianto. Saat diinterogasi, Junaidi mengaku sabu itu dibelinya seharga Rp 200 ribu dari Eko

warga Jalan KS Tubun (Pekauman). Dia mengatakan baru sepekan ini memakai sabu. “Saya makai sabu agar semangat saat bekerja,” ujar tukang cat rumah tersebut. Masih menurut Junaidi, mestinya dia menjenguk istrinya pada Kamis (24/7) di Lapas Anak dan Narkoba di Martapura, Kabupaten Banjar. “Kalau anak-anak bersama nenek-

nya,” tambah Junaidi. Ditanya mengapa menyimpan sabu di dalam PS, Junaidi mengatakan hal itu cukup aman lantaran barang permainan anak, yang kecil kemungkinan digeledah polisi. Ditambahkan Ipda Sugianto, Ati istri Junaidi masih menjalani hukuman penjara karena kasus sabu. Dia divonis 10 tahun kurungan. (buy)

Jual Sabu untuk Baju Lebaran ◗ Sambungan halaman 1

kak beradik, Roni dan Hatiyannor dalam bisnis sabu. Polisi yang menerima informasi dari warga melakukan penyelidikan terhadap keduanya. Dari sebuah penggeledahan terhadap keduanya di Loktabat Utara, polisi menemukan dua plastik klip bewrisi sabu-sabu di dalam boks sepeda motor. Dari penggeledahan lanjutan di kediaman Roni, ditemukan 3 paket sabu seberat 2,34 gram. Bersamaan penggeledahan di rumah Roni, petugas menga-

mankan Aditya Rahman, warga Jl Syekh Muhammad Arsyad Al Banjari, Kelurahan Sei Tuan Ulu RT 1 RW 1, Astambul. Dari tubuh Aditya disita satu batang pivet kaca. Di dalam benda yang disimpan di saku celananya masih terdapat sisa sabu. Petugas tidak berhenti sampai di situ. Dari dalam ponsel lelaki itu ditemukan sabu seberat 0,22 gram. Polisi lansung menggelendang tiga bersaudara itu ke Mapolres Banjarbaru untuk menjalani pemeriksaan.

Junai Susul Istri Masuk Sel ◗ Sambungan halaman 1

Belum setahun dibebaskan secara bersyarat, ayah empat orang anak itu ditangkap polisi di rumahnya pada Rabu (24/7) malam sekitar pukul 22.00 Wita. Kasusnya narkoba jenis sabu. Sebelumnya pada 2010, Junaidi terjerat perkara serupa. Dia divonis lima tahun enam bulan penjara oleh majelis hakim Pengadilan Negeri (PN)

Banjarmasin. Kanit Reskrim Polsekta Banjarmasin Selatan, Ipda Sugianto mengatakan, penangkapan terhadap Junaidi berawal dari razia rutin yang mereka lakukan. Malam ini personel polisi melihat Janaidi bersama temannya mondarmandir di depan Gang Sidodadi. Curiga, polisi lantas men-

Satpol PP Segel Kos-kosan

Reuni Laskar si...

◗ Sambungan halaman 1

◗ Sambungan halaman 1

persetujuan warga di kiri kanannya. Dari pemeriksaan pihaknya, ternyata memang belum berizin. Atas dasar itu pihaknya menyegel bangunan tersebut. “Selama belum ada proses perizinan tidak boleh ada aktifitas di sana,” tandas Ahmadi, Jumat (25/7). Mengenai lolosnya bangunan kos-kosan itu maupun bangunan perumahan lainnya, Ahmadi mengaku tidak mengetahuinya. Seharusnya, sebut dia, tim pengawas, khususnya camat memonitoring kegiatan pembangunan di wilayahnya. Dia tidak yakin camat tidak mengetahui adanya bangunan yang tidak berizin berdiri di wilayahnya. “Camat kan punya perangkat di bawahnya seperti lurah, kepala desa hingga ketua

RT. Di Kecamatan juga ada petugas Satpol PP untuk membantu penegakan perda,” cetusnya. Pihaknya telah memanggil anggotanya yang ditempatkan di kecamatan, kenapa sampai tidak tahu ada bangunan tidak berizin di sana. Menurut anggotanya, mereka tidak dilibatkan dalam persoalan itu. “Aneh rasanya kalau sampai camat tidak tahu camat ada bangunan berdiri tanpa izin di wilayahnya,” pungkas Ahmadi. Kepala BKPMP2T Banjar Khairil Anwar membenarkan, bangunan kos-kosan di Komplek Rina Karya, Kertak Hanyar tidak berizin. “Tidak ada masuk permohonan perizinan ke kami,” tegasnya. Pun, bangunan perumahan di Desa Tatah Pemangkih Laut.

Komplek perumahan yang dibangun dua pengembang di kawasan yang bersebelahan itu tidak ada masuk permohonan izinnya. Adanya informasi bangunan perumahan izinnya dikeluarkan kecamatan, Khairil mengaku tidak mengetahui itu. Sejauh ini, sebut sebut dia, tidak ada tembusan perizinan dari kecamatan yang masuk ke lembaga perizinan yang dipimpinnya. “Kalau ada, semestinya ada masuk laporannya ke kami,” imbuhnya. Berulang kali Camat Kertak Hanyar Misbahul Munawar dikontak terkait bangunan tidak berizin di wilayahnya, tidak bisa dihubungi. Ponselnya terdengar berdering, tetapi tidak sekalipun diangkat. (wid)

Periksa Perumahan TEMUANadanya bangunan perumahan serta kos-kosan tidak berizin disikapi jajaran Pemkab Banjar. Sekda Banjar Nasrunsyah langsung memimpin rapat instansi terkait diikuti Kepala Bappeda, Kepala Satpol PP, Kepala BKPMP2T, Disperkim, Kabag Ekonomi, Kabag Pembangunan dan Bagian Hukum.

Dari rapat itu dibentuk tim yang akan turun melakukan pemeriksaan terhadap perumahan di wilayah Kabupaten Banjar. Tim di antaranya melibatkan Satpol PP, BKPMP2T serta Disperkim. Kepala Satpol PP Banjar Akhmadi membenarkan digelarnya rapat terkait masalah perumahan dipimpin sekda.

Dalam rapat dilakukan evaluasi pengawasan bangunan di kabupaten Banjar dan juga dibentuk tim gabungan. “Tim gabungan sudah dibentuk. Setelah lebaran kita bergerak melakukan pemeriksaan bangunan perumahan di Kabupaten Banjar,” ucap Ahmadi. (wid)

JICT sebenarnya adalah tim milik sebuah perusahaan yang beroperasi di Jakarta Utara. Tim ini kerap menggelar latihan untuk mengikuti sejumlah turnamen lokal. Latihan biasa dilaksanakan di Stadion Tugu Jakarta Utara, yang letaknya juga lumayan dekat dari kediaman Renngur. “Saya ikut latihan di sana sekaligus reuni dengan rekan-rekan pemain Persitara. Karena ada juga pemain-pemain Persitara yang ikut latihan,” ujar Renngur saat dihubungi, Jumat (25/7) siang. Menurut Renngur, JICT ini dalam sepekan melakukan latihan rutin hingga tiga kali. Jadi, dia sering mengikuti latihan tersebut. Pemain-pemain yang kerap latihan bersamanya di antaranya, Nur Ichsan, Muhammad Guntur dan Alfriyadi. “Pemain-pemain senior dan juga mantan Persitara yang seangkatan dengan saya juga ada,” jelasnya. Selain latihan dengan tim JICT ini, pemilik nomor punggung 9 ini juga sering melakukan latihan sendiri untuk tetap menjaga kondisinya. “Kebetulan di depan rumah ada lapangan, jadi kadang sering latihan sendiri dengan cara jogging,” katanya. Pemain kelahiran Ambon, 9 November 1989 itu memang belum pernah tampil di laga resmi Martapura FC. Sepanjang 10 laga yang lakoni timnya di Divisi Utama 2014, tak sekalipun Renngur tampil. Pria berambut kribo ini absen karena dibekap cedera serius di bagian lutut kirinya. Dan, menjelang Ramadan akhir Juni lalu, cederanya baru sembuh, meski belum 100 persen. Disinggung mengenai kondisi cederanya, Renngur mengaku makin membaik. Apalagi dalam tiga laga uji coba terakhir melawan Barito Putera, dia sudah bisa tampil, bahkan menyumbangkan gol. “Alhamdulillah kondisi saya sudah semakin membaik, dan saya ingin secepatnya tampil membela tim,” pungkasnya. (ran)


People in Motion

SABTU 26 JULI 2014

Metro Banjar

9

Facebook Gabung di FB Metrobjr KAWANAN perampok kembali beraksi di Kalsel, tepatnya di perkebunan milik PTPN Danau Salak, Kabupaten Banjar, Kamis (24/7) pagi. Suharno (54), asisten di kebun itu dibacok dan tas berisi dompet, uang Rp 10 juta untuk upah buruh dibawa kabur perampok. Muhammad Redho AL Mahrasy Bulan puasa sempat haja marampuk, kadada lagi kah gawian yg halal. Jaka kawa ulah jua comunitas antiprampok jadi sapasial buhannya yg manangkapi parampuk. Hery Iko Uwais Semoga pelaku cepat ditangkap. Dan yg trkena musibah bisa diberi ksbran. Roy Denim Berikan hukuman yang seberat2 nya kepada pelaku, sesuai dengan apa yang di lakukan nya Abank Ion Merajalela memang perampokan menjelang lebaran neh, kada belampu tu pang buhannya tuh, they dont care who you are!!

Izra UmmieHurairoh Klo pelaku x k’tangkep, di bacok ajja...Biar tau rasanya di bacok... Alvin Detektif amun dpt pelaku pukul aj..pelakuny..krn bacok orang tdk brdosa Momon Al Astarie Astagfrulaaah pasti plakunya orang dalam semga saja pelakunya cepat trtangkap

Puspa Thenurseofsiaga Hwaduuuhh perampokan lge..polisi harus sering2 patroli tuh..jgn sampai kota kita mjdi tidak aman lge..

ISTIMEWA

PMFC BANJARMASIN - HM Irwan Anshari (dua dari kiri, berbaju sasirangan) yang saat ini menjabat Wakil Wali Kota Banjarmasin, duduk sebagai pembina sekaligus pelindung Power Metal Fans Club (PMFC) Regional Banjarmasin.

PENGHARGAAN UNTUK ROCKER BANUA Bidadari//Kau datang mempesona//Bidadari// Berikan mawar cinta

SEBAIT lagu berjudul Bidadari itu langsung mengingatkan pada Power Metal. Lagu

LENSA FB BAGI teman-teman yang hobi fotografi, bisa gabung di Lensa FB. Kirim atau tag foto Anda yang menarik dan unik ke akun Metro Banjar, Metrobjr II atau Koran Metrobjr. Foto yang terpilih kami tayangkan di koran Metro Banjar. Maaf, tanpa imbalan. Trims.

Rival SieChowosetia Tangkapi Ja Perampoknya Pak Polisi ae Habis Tueh Tembak 1 Per 1 Orangnya Biar Habis Perampok Di Indonesia Nie

susunan pengurus PMFC Regional Banjarmasin yaitu wakil Banjarbaru Arul Basya, sekretaris merangkap bendahara dipercayakan kepada Helmidawati, humas (hubungan masyarakat) Raja Salah dan pembina sekaligus pelindung adalah HM Irwan Anshari yang saat ini menjabat Wakil Wali Kota Banjarmasin. Sekretariatnya, saat ini di Komplek Pembangunan 1 Pematon no 41 Banjarmasin. Terbentuknya PMFC, lanjut lelaki yang piawai menggebuk drum ini, bertujuan untuk membuat wadah kebersamaan penggemar salah satu band legendaris Indonesia, Power Metal. “Sekaligus ebagai bentuk

penghargaan untuk rocker Banua yang juga vokalisnya, yakni Arul,” paparnya. PMFC Banjarmasin merupakan yang ke-28 dari seluruh PMFC Indonesia. Agenda kegiatan akan menyerupai kegiatan di pusat, seperti parade musiktribute Power Metal, bakti sosial dan lainnya. Untuk para penggemar yang ingin masuk PMFC, caranya dengan mengisi formulir yang telah disediakan meliputi data nama asli, nama Facebook, alamat, nomor telepon. “Yang resmi jadi anggota sudah 30 orang. Bahkan dari Banjarbaru, Barabai sudah ada yang ikut,” paparnya. (dwi)

Silaturahmi Penggemar Power Metal

Hanuardi Telusuri sarang perampok d desa2 terpencil, mereka tinggal dan sembunyi dsana. . . Aisyah Kizzmoet Makanya klo perampoknya dah ketangkep, hukum seberat2nya. HUKUM MATI. Biar jera...

tersebut memang salah satu lagu milik grup musik rock asal Jawa Timur ini. Dan di antara personelnya, yakni sang vokalis Arul Efansyah merupakan asli orang Kalsel. Nah, bagi penggemar Power Metal di Banua, kini telah dibentuk Power Metal Fans Club (PMFC) Regional Banjarmasin. Ketua PMFC Banjarmasin, Rizhadi mengatakan usia komunitas dipimpinnya baru beberapa hari, tepatnya pada 22 Juli 2014. “Iya, kepengurusan baru berdiri dan resmi kemarin pada 22 Juli dibarengi dengan buka puasa bersama,” kata lelaki yang akrab dipanggil Saldy. Selain dirinya sebagai ketua,

Pengirim: Fahrul Shaarawy Keterangan foto: Satu harapan kami, persatuan Indonesia

KEHADIRAN Power Metal Fans Club (PMFC) Regional Banjarmasin, disambut gembira Arul Efansyah, vokalis Power Metal yang asli dari Kalimantan Selatan (Kalsel). “Menurutku bagus sekali, bisa mempererat silaturahmi. Aku juga terus ber-

hubungan dengan rekan-rekan di Banua,” kata Arul. Dia mengakui kehadiran para fans atau penggemar merupakan suatu kehormatan besar bagi mereka, Power Metal. “Fans itu penting bagi suatu band,” ujarnya. (dwi)

24/7/14

3/9/14

Hub 0511 - 3354370 EXT. 114 / 115 2607/M9


10

Gadget Plus

Metro Banjar

26 JULI 2014

BISA 4 KALI DIGITAL ZOOM

Operator Corner

Antisipasi 1,45 Miliar SMS JARINGAN telekomunikasi Indosat siap melayani 59,7 juta pelanggan di seluruh Indonesia selama musim mudik Lebaran 2014, terutama di berbagai jalur dan kantong pemudik di berbagai wilayah di Indonesia. Berbagai persiapan peningkatan kapasitas dan kualitas jaringan telah dilakukan, termasuk dengan diimplementasikannya program Modernisasi Jaringan secara nasional. “Kesiapan jaringan menghadapi musim mudik Lebaran ini merupakan bagian dari konsistensi dan komitmen kami memberikan pengalaman terbaik kepada pelanggan dalam menggunakan layanan Indosat dengan baik dan lancar di segala situasi,” kata Adrian Prasanto, Division Head Public Relations Indosat. Indosat telah menyiapkan kapasitas jaringan untuk semua jenis layanannya khusus mengantisipasi potensi kenaikan trafik telekomunikasi selama musim Lebaran 2014. Untuk layanan voice/suara disiapkan kapasitas sebesar 1,08 miliar menit percakapan/ hari atau 18 juta Erlang/hari. Untuk kapasitas layanan SMS disiapkan 1,45 miliar SMS/hari dan untuk kapasitas layanan data disiapkan 335 TeraByte/ hari. “Kami memperkirakan bahwa trafik telekomunikasi

SABTU

untuk ketiga layanan yaitu voice, SMS dan data akan naik seiring dengan puncak masa mudik Lebaran, dimana kenaikan trafik tertinggi kami perkirakan ada di layanan data, seiring dengan semakin meningkatnya tren penggunaan digital atau sosial media di kalangan masyarakat,” ujar Adrian Prasanto. Menjaga performansi jaringan telekomunikasi selama terjadinya kenaikan trafik telekomunikasi, Indosat mengoperasikan 2 sistem monitoring jaringan yaitu SNOC atau Single Network Operation Center dan Lebaran Command Center. Berlokasi di Serpong Tangerang dan telah beroperasi sejak 2004, SNOC berfungsi untuk pemantauan stabilitas dan kualitas seluruh jaringan Indosat secara terintegrasi, secara nasional memantau dengan cermat bila terjadi gangguan jaringan dan sinyal di wilayah seluruh Indonesia, untuk selanjutnya dieskalasi dan diselesaikan dengan cepat sehingga pelanggan tidak terganggu dalam menggunakan layanan Indosat. Sementara itu, Command Center merupakan pusat pemantauan performansi jaringan yang dibuat khusus dalam rangka musim mudik Lebaran, beroperasi dari H-3 s/d H+2 Lebaran.(kps)

PONSEL Android Sony Xperia J adalah salah satu telepon genggam besutan Sony. Ponsel murah ini dilengkapi layar sentuh berukuran 4 inci dengan resolusi 480 x 854 piksel. Di bagian prosesor handphone ini memakai prosesor single core dengan kecepatan 1GHz. Pada bagian depan, handphone ini dilengkapi dengan kamera 5MP dengan kemampuan 4x digital zoom dan LED flash. Pada bagian depan, handphone ini juga menawarkan kamera VGA. “Dari segi sistem operasi, handphone ini menawarkan OS Android Ice Cream Sandwich 4.0. Untuk pilihan warna, pihak Sony Mobile menyediakan empat opsi, yakni hitam, emas, putih dan merah muda,” kata karyawan Arthomoro Cellular, Jalan Perintis Kemerdekaan, Lida. Ponsel Android entry level ini dilengkapi chipset Qualcomm MSM7227(GSM)/MSM 7627(CDMA)

Spesifikasi: Tipe : CandyBar Dimensi : 124.3 x 61.2 x 9.2 mm Berat : 124 g Layar : 480 x 854 pixels, 4.0 inches (~245 ppi pixel density) Warna layar : TFT capacitive touchscreen, 16M colors Warna Hp : Black, White, Gold, Pink Ringtone Tipe : MP3 ringtones Memory Internal : 4 GB Slot microSD : yes, up to 32 GB RAM : 512 MB Koneksi : GPRS, EDGE, HSDPA, 7.2 Mbps; HSUPA, 5.76 Mbps, Wi-Fi 802.11 b/g/n, DLNA, Wi-Fi hotspot, Bluetooth v2.1 with A2DP, EDR, microUSB v2.0 OS : Android OS, v4.0.4 (Ice Cream Sandwich) Prosesor : Qualcomm MSM7227A Snapdragon, 1 GHz Cortex-A5 Adreno 200 Message : SMS (threaded view), MMS, Email, IM, Push Email Browser : HTML5, Adobe Flash Kamera utama : 5 MP, 2592?1944 pixels, autofocus, LED flash, Geo-tagging, touch focus, image stabilization Video VGA Kamera Ke-2 : VGA Radio : Stereo FM radio with RDS GPS : with A-GPS support Java : via Java MIDP emulator Fitur lain : - SNS integration - 50 GB of Cloud storage (time limited offer) - Active noise cancellation with dedicated mic - MP4/H.263/H.264/WMV player - MP3/eAAC+/WMA/WAV player - Document viewer - Voice memo/dial - Predictive text input Baterai Tipe : Standard battery, Li-Ion 1750 mAh Waktu Siaga : 607 jam (2G) / 618 jam (3G) Waktu Bicara/Aktif : 5 jam 36 min (2G) / 7 jam 18 min (3G)

Snapdragon S1 dengan prosesor Scorpion 1Ghz dan GPU Adreno 200. Tak ketinggalan konektivitas Wifi, GPS, 3G dengan HSDPA dan Bluetooth. Ponsel pintar (smartphone) Sony ini menyasar segmen pengguna kalangan menengah dengan mengunggulkan fitur-fitur hiburan.”Secara global, Xperia J menyasar target konsumen pengguna ponsel berusia di atas 22 tahun yang telah bekerja dan menginginkan hiburan di ponsel mereka,” sebutnya. Xperia J memiliki desain yang sama dengan Xperia lainnya, yakni dengan mengusung tipe candybar dengan ukuran layar 4 inci beresolusi 480 x 854 pixel. Layar Xperia J juga sudah menggunakan teknologi TFT, Capacitive Touchscreen yang bisa menampilkan warna hingga 16 juta jenis warna. Untuk mencegah terjadi nya goresan pada layar, Corning Gorilla Glass pun siap menjaganya dari segala bentuk goresan dan benturan pada layar. Fitur hiburan yang ditawarkan Sony Xperia J yaitu aplikasi walkman, album foto dan movies. Selain itu ada lagi fitur Play Now dan video streaming dari situs Youtube. “Xperia J sudah memiliki kamera di depan yang menghadap ke pengguna. Kameranya VGA,” katanya Berbobot 124 gram, Xperia J memiliki kapasitas penyimpanan internal 4 GB, tapi ruang maksimal yang dapat dipakai untuk menyimpan data sebesar 1,3 GB. Kapasitas baterai ponsel setebal 9,2 milimeter itu adalah 1750 miliamphere hour (mAH). Ponsel seharga Rp 1.950 ini memiliki durasi waktu bicara hingga 5,5 jam pada jaringan GSM dan tujuh jam pada jaringan UMTS. Dukungan kamera 5MP juga turut melengkapi ponse ini dengan fitur - fitur seperti Geo-tagging, touch focus, image stabilization, dll. Juga dapat merekan video berkualitas VGA. Tapi untuk kamera sekunder mungkin agak kurang memuaskan, Sony menyematkan kamera VGA sebagai keperluan Video Call. (ath)

News Entry

Mega Dibekali Prosesor Besar

Opsi Pink dan Merah

GALAXY Mega yang merupakan ponsel terbesar Samsung segera mendapat penyegaran yang signifikan. Selain bentang layar lebih besar, ponsel ini pun disebut bakal memiliki dibekali prosesor dengan dukungan komputasi 64 bit. Galaxy Mega yang saat ini beredar terdiri dari dua pilihan yang menawarkan ukuran layar 5,8 inch dan 6,3 inch. Sedangkan penerusnya yang disebut-sebut mengusung sebutan Galaxy Mega 2 sedikit lebih lebar dengan 5,9 inch. Ya, memang hanya berselisih 1 inch saja dibanding pendahulunya yang 5,8 inch. Tentunya improvisasinya tak cuma itu, resolusi layarnya juga meningkat menjadi HD (1.280x720 pixel) dibandingkan pendahulunya yang masih qHD (960x540 pixel). Menariknya, Samsung kabarnya juga membenamkan prosesor 64 bit di dalamnya yakni Snapdragon 410. Besaran RAM-nya juga dikatakan meningkat jadi 2 GB dari sebelumnya yang 1,5 GB. Begitu juga kemampuan kameranya yang juga naik jadi 12 MP dipadu dengan

DUA opsi warna baru kini disediakan oleh HTC pada smartphone andalannya, yakni HTC One M8. Sayangnya, peluncuran dua opsi warna terbaru HTC One M8 tersebut hanya diberlakukan oleh HTC untuk kawasan Inggris. Belum ada informasi apakah mereka juga akanmemberikan opsi serupa di negara lain. Menurut laporan yang dikutip dari GSM Arena, smartphone HTC One M8 versi warna merah akan tersedia secara ekslusif untuk operator telepon O2. Smartphone tersebut pun menurut rencana akan bisa dipesan secara pre order sejak tanggal 7 Agustus mendatang. Seperti

kamera depan yang melonjak signifikan jadi 5 MP. Sebelumnya hanya 1,9 MP, bisa jadi demam selfie saat ini menjadi alasannya.Menariknya, seperti dilansir Phone Arena, Jumat (25/7), dengan spesifikasi tersebut Galaxy Mega 2 hampir dipastikan akan mengisi kelas menengah yang artinya juga bakal cukup terjangkau. Sayangnya peluncurannya dipastikan masih jauh karena ponsel ini baru sekadar disertifikasi oleh badan Federal Communication Com m i sion (FCC). (dtn)

Tablet Android untuk “Gamer” PERUSHAAN yang dikenal melalui produk kartu grafisnya di PC, Nvidia, memperkenalkan Shield, tablet Android yang dirancang khusus untuk bermain game. Perangkat ini adalah penerus produk sebelumnya yang bernama sama. Bedanya, kalau dulu mesin game Android Nvidia berbantuk serupa konsol game portabel, bentuknya kini benar-benar berupa tablet. Sebagaimana dikutip dari Mashable, Nvidia Shield memiliki bentang layar 8 inci (resolusi full-HD 1920x1080). Spesifikasinya mencakup prosesor quad-core Tegra K1 berkecepatan 2,2 GHz, RAM 2GB, kamera 5 megapixel, kapasitas media penyimpanan internal

16 GB atau 32 GB, dan sistem operasi Android 4.4.2. Di samping itu ada pula fitur integrasi dengan Twitch, platform video dan komunitas untuk gamer, dan kemampuan melakukan streaming game, seperti Titanfall dan Assassin’s Creed lewat WiFi. Perkenalan tablet Shield diiringi oleh 400 game Android yang dioptimalkan untuk perangkat besutan Nvidia itu. Harga Shield dipatok pada kisaran 299 dollar AS untuk versi 16 GB dan 399 dollar AS untuk versi 32 GB. Gamepad dijual terpisah seharga 59 dollar AS. Perangkat ini rencananya akan mulai dijual pada akhir Juli di Amerika Serikat.(kps)

halnya warna merah, smartphone HTC One M8 warna pink juga disediakan secara ekslusif. Namun smartphone warna pink ini dikhususkan untuk Carphone Wearhouse dan juga bisa dipesan pada waktu yang bersamaan. Sebagai tambahan, Carphone juga memberikan bonus berupa HTC Dot View case untuk para pembeli smartphone One M8 pink tersebut. Selain mempunyai warna yang berbeda, dua handphone ini memiliki fitur dan spesifikasi yang sama. Namun dengan adanya tambahan warna terbaru ini, HTC berharap mereka bisa lebih menarik perhatian para konsumen, terutama wanitayangmenyukai warna pink. (brt)

2607/M10


SABTU

Sport Style

26 JULI 2014

24

Metro Banjar

11

SABTU 26 JULI 2014

KUNJUNGI

MONUMEN 9/11 Ketika itu, Lampard merupakan satu dari empat bintang Chelsea yang menggelar pesta minuman keras di Hotel Posthouse dekat Bandara Heathrow, London. Pesta tersebut berlangsung hanya 24 jam setelah dua pesawat menghantam gedung kembar World Trade Center. Lampard dan kawan-kawan dalam keadaan mabuk berat dan menyita perhatian para turis Amerika di Bandara Heathrow. Hal inilah yang sangat disesali mantan pemain West Ham United tersebut. “Saya benar-benar tidak berniat menghina siapa pun atau berperilaku buruk di depan orang Amerika. Ini adalah kesempatan berharga untuk mengatakan kalau saya sangat sensitif atas tragedi tersebut,” kata Lampard kepada Daily

Mail seperti dikutip ftbpro.com. “Saya naif dan masih sangat muda saat itu. Saya pergi pada hari yang tidak seharusnya dan pasti saya tidak akan melakukannya hari ini. Sepanjang 13 tahun terakhir di Chelsea, saya berusaha menjadi pesepakbola yang baik juga pria yang baik di luar lapangan,” tuturnya. Lampard resmi diperkenalkan sebagai pemain baru New York City FC pada Kamis 24 Juli 2014. Gelandang kelahiran London, 36 tahun silam ini pun berjanji akan membayar kesalahan masa lalunya tersebut. “Ini adalah momen yang sangat berharga dan pasti saya akan ke sana (monumen 9/11) sebagai penghormatan,” ujarnya. (Tribunnews/dng)

Siap Kejar Gelar Juara

AP PHOTO

JUMPA PERS- Frank Lampard saat berpose dengan anak-anak di New York. FRANK Lampard bertekad untuk membawa Ney York City meraih gelar juara di liga sepak bola Amerika Serikat, Major League Soccer (MLS). Dia siap berjuang keras untuk mewujudkan

harapan tim. “Kami datang ke sini untuk bermain sepak bola dengan serius dan berusaha meraih sesuatu (gelar juara,red).. Ini akan menjadi pengalaman yang luar biasa buat

saya. Mudah-mudahan,” kata Lampard dilansir mlssoccer.com. “Saya sudah melihat MLS sebelumnya, telah mengalami kemajuan selama beberapa tahun. Juga sudah mengetahui kualitas pemainnya yang bermain di sini,” katanya. Sebelum memutuskan pindah klub dari Chelsea ke New York City, Lampard mengaku tak ada perbincangan dengan David Bekcham, pemain asal Inggris yang pernah main di Amerika Serikat. Namun sama seperti Beckham, Lampard juga sadar dia akan menjadi sosok penting di tim New York City. “Ini penting, saya sadar dengan peran sebagai duta tim ini. Sebagai duta di tim baru ini, Saya pikir ini penting tidak hanya di lapangan tapi juga buat komunitas tim ini,” katanya. Lampard yang akan berulang-tahun Ke-37 akan memulai perjuangannya di MLS pada Maret mendatang saat liga itu dimulai tahun depan. Dia menyadari, datang ke AS bukan untuk jalan-jalan tapi berperan menjadi pemain sepak bola dengan serius. (mba)

BERPOSEGelandang asal Inggris, Frank Lampard berpose dengan latar kota Manhattan, New York City, Amerika Serikat. Lampard resmi pindah tim dari Chelsea ke New York City.

AP PHOTO

GELANDANG New York City, Frank Lampard berjanji untuk mengunjungi monumen 9/11. Ia menyatakan menyesali perbuatannya pada September 13 tahun silam. Ia menegaskan tidak bermaksud menghina tragedi 9 September 2001 atau dikenal dengan sebutan 9/11. Akibat perilaku tidak menyenangkan tersebut, gelandang asal Inggris ini dikecam suporter Amerika Serikat. Hujatan datang setelah Lampard dipastikan bergabung dengan New York City FC, klub waralaba baru di MLS (Major League Soccer) milik Manchester City. Suporter tidak menerima kehadiran mantan pemain Chelsea itu lantaran dianggap tidak peka terhadap tragedi terorisme 9/11.

2607/M11


12

Metro Banjar

Futsal Blitz

SABTU

26 JULI 2014

Dominasi IPC Pelindo di Timnas TIM pelatih Tim Nasional Futsal Indonesia telah memilih 18 pemain untuk mengikuti Pelatnas AFF Futsal Championship 2014 di Sawangan, Depok, mulai 1 Agustus mendatang. Dari 18 pemain yang dipilih, didominasi pemain tim profesional asal Jakarta, IPC Pelindo, yakni sebanyak enam pemain. Panca FFauzi auzi Sedangkan Electrick Cosmo menyumbang empat pemain dn FC Libido menyumbang tiga pemain. Panca Fauzi selaku asisten pelatih Timnas FUtsal Indonesia berharap para pemain tidak cepat puas meski telah terpilih untuk mengikuti pelatnas. Ia berharap para pemain dapat mempertahankan bahkan kalau bisa meningkatkan target mereka agar lebih tinggi lagi. “Mungkin tujuan utamanya tercapai main di timnas, tapi mereka harus punya tujuan dan cita-cita yang lebih tinggi lagi agar terjaga terus motivasinya untuk semakin memperbaiki kekurangan,” ujar Panca. Selain memusatkan persiapan di Sawangan Depok, Timnas Futsal Indonesia juga akan menghadapi beberapa laga uji coba baik dalam maupun luar negeri. Salah satu rencana uji coba timnas adalah Jepang. Selain itu untuk dalam negeri, timnas futsal berencana melawat ke Bandung dan Surabaya untuk menghadapi tim lokal setempat. “Untuk uji coba luar negeri yaitu ke Jepang masih digodok kapan tanggal dan pelaksanaannya oleh Badan Tim Nasional [BTN]. Uji coba ke Jepang ini merupakan rekomendasi pelatih kepala, Dadang Iskandar,” kata Herwindyo, staf Administrasi BTN bidang timnas futsal. Selain itu, Bandung dan Surabaya dipilih untuk uji coba lokal karena tim-tim di sana sudah bagus level permainannya. Target Dadang sendiri cukup sulit yaitu dengan membawa timnas futsal juara Piala AFF 2014 di Malaysia pada 19-27 September mendatang.(ful) BPOST GROUP/DOK

18 P emain Masuk P elatnas Timnas FFutsal utsal Pemain Pelatnas Kiper: ● Yos Adi Wicaksana (IPC Pelindo) ● Agus Salam (Electric Cosmo) ● Maegel Nustelu (Carlsberg Vamos) Pemain: ● Caisar Silitonga (IPC Pelindo) ● Jailani Ladjanibi (IPC Pelindo) ● Randy Satria Mushar (IPC Pelindo) ● Indra Kurnia Purnomo (IPC Pelindo) ● Ahmad Zulfikar (IPC Pelindo) ● Nur Ali (Electric Cosmo) ● Ade Andyka (Electric Cosmo) ● Ardi Dwi Suwardy (Electric Cosmo) ● Bambang Bayu Saptaji (Tifosi Baskhara) ● Ardi Nur Prasetya (Tifosi Baskhara) ● Fhandy Permana (FC Libido) ● Andriansyah Agustin (FC Libido) ● Andri Kustian (FC Libido) ● Agung Dwi (FKB) ● Fahri Reza (Carlsberg Vamos)

Ajang Kompetisi Para Santri SETIAP memperingati HUT Kemerdekaan Republik Indonesia, warga Jalan Pramuka Kompleks Rahayu Banjarmasin menggelar pertandingan futsal antarsantri TPA Al Muhajirin di halaman Masjid Muhajirin Banjarmasin. “Pemain yang bertanding merupakan santri Taman Pendidikan Alquran (TPA) Kompleks Mesjid Al-Muhajirin dan warga sekitarnya,” papar Ahmad Kusnan, fasilisator pertandingan futsal, Jumat (25/7). Dijelaskan dia, persyaratan pemain yang mengikuti event tersebut, maksimal kelas VI SD sederajat. “Peserta yang mengikuti pertandingan tak hanya berasal dari warga lingkungan Komplek Rahayu, juga ada dari Kompleks Pengambangan dan Pasir Mas,” jelasnya. Menurut Kusnan, ramainya pertandingan itu, karena suporternya merupakan orangtua pemain, sehingga suasana tambah seru dan heboh. “Tahun lalu, jumlah peserta mencapai tujuh tim. Melihat antusias peserta yang ikut, kemungkinan lebih banyak lagi,” paparnya. Ditambahkan dia, pertandingan futsal khusus anakanak tersebut akan digelar mulai 17 Agustus 2014 di halaman Mesjid Muhajirin. “Pemenangnya akan mendapat hadiah uang pembinaan serta piala untuk juara 1 sampai 3 serta juara harapan akan mendapat kado,” tandasnya. Sementara untuk remaja dan dewasa tidak ada pertandingan, hanya latihan bersama setiap Minggu sore. “Selama bulan puasa kami tetap latihan, cuma jadwalnya diubah menjadi malam hari,” papar Kusnan.(ful)

BPOST GROUP/AYA SUGIANTO

PEMAIN IPC Pelindo Jakarta saat berlaga di Borneo Futsal Cup 2013 di Banjarmasin. Pemain IPC Pelindo mendominasi pemain yang lolos seleksi Timnas Futsal Indonesia terbaru.

ATASI IRIT GOL PENAMPILAN tim futsal Subaru FC Banjarmasin di awal-awal Liga Futsal Banjarmasin (Lifuba) cukup menjanjikan dengan bertengger di papan atas bersama Fernando FC Banjarbaru. Namun, menjelang jeda datangnya bulan Suci Ramadan, permainan anak asuh Fahmi ini mengalami penurunan cukup drastis. Wira Hadi P dan kawankawan tampil kurang konsisiten. Terutama dalam hal penyelesaian akhir, Subaru bisa dikatakan tim yang irit gol. Dari tujuh kali berlaga, Subaru baru mencetak 9 gol dan akhirnya merosot ke peringkat ketujuh dengan poin 10 dari hasil 2 kali menang, 4 kali seri dan 1 kali kalah. “Selama sebulan ini, kami fokus pembenahan, terutama dalam peyelesaian

Empat Pertandingan Sisa Subaru 1. 2 Agustus : vs Global FC 2. 10 Agustus: vs PDAM FC 3. 22 Agustus: vs Fortis FC 4. 30 Agustus: vs UI Bjm FC Klasemen Sementara Lifuba 1. PDAM 7 5 1 1 24- 9 16 2. Borneo 7 5 0 2 24-13 15 3. Serasi 7 4 2 1 29-12 14 4. SCMM 7 4 2 1 29-12 14 5. UI Bjm 7 4 0 3 17-17 12 6. Fernando 7 3 2 2 14- 9 11 7. Subaru 7 2 4 1 9- 4 10 8. Bunyamin 7 1 3 3 15-20 6 9. WMP 7 2 0 5 13-24 6 10. Global 7 2 0 5 19-35 6 11. Fortis 7 1 2 4 13-18 5 12. FKB 7 1 0 6 10-39 3

“Selama sebulan ini, kami fokus pembenahan, terutama dalam peyelesaian akhir” ROBB Y CAHY ADI OBBY CAHYADI Manajer Subaru FC

akhir. Dari tujuh kali main, hanya mencetak 9 gol, sehingga terbilang minim,” papar Robby Cahyadi, Manajer Tim Subaru FC, Jumat (25/7). Menurut dia, Rahmad Dwi dan kawan-kawan harus bisa memanfaatkan setiap peluang hingga berbuah gol di dalam empat pertandingan sisa nanti. “Produktivitas gol harus ditingkatkan lagi di empat partai sisa. Tak menutup kemungkinan penentuan peringkat nanti berdasarkan selisih gol, karena memiliki poin sama,” tandasnya. Berdasarkan evaluasi dari pertandingan sebelumnya, kurang maksimalnya hasil yang diraih, disebabkan anakanak kurang percaya diri. “Kebiasaan latihan di lapangan kecil juga mempengaruhi permainan anak-anak, terlalu takut cape,” tandasnya. Supaya grafik permainan nanti meningkat, menurut Robby, Hairi Setiadi dan kawan-kawan telah melaksanakan uji coba sebanyak tiga kali. “Hasilnya lumayan bagus dan semoga auranya terbawa saat

pertandingan nanti. Dari empat tim yang bakal dihadapi nanti, lawan paling berat adalah PDAM FC yang saat ini memimpin klasemen sementara Lifuba serta United Indonesia (UI) Banjarmasin yang punya misi sama, ingin masuk final four. Namun, Global FC yang menjadi lawan Subaru pada 2 Agustus serta Fortis FC di

tanggal 22 Agustus tak bisa dianggap sebelah mata. Keduanya pasti ingin menghindar dari juru kunci dan akan tampil habis-habis saat melawan Subaru. “Empat pertandingan sisa merupakan pertarungan cukup berat. Tim-tim peserta ada mengejar final four dan ada pula menghindar juru kunci,” tegasnya. (ful)

BA GI futsalmania BAGI yang ingin foto tim futsalnya tampil di Metro Banjar (tiap Senin dan Kamis), kirimkan via email ke metrobanjar_ futsal@yahoo.com atau via facebook ke futsalmania metrobanjar. Foto dilengkapi nama tim, tanggal berdiri tim, tempat dan waktu latihan tim serta nama pemain.

Sk uat Subaru FC Skuat BPOST GROUP/DOK

2607/M12


Banjar

SABTU

Soccer Land

26 JULI 2014

Metro Banjar

13

Masuk ISL TTahun ahun Depan SEMOGA MFC masuk ISL taun depan . bisa membawa nama kalsel di sepakbola nasional bersama barito putera . semoga menjadi tim orang banua Muhammad Adil Abrari

Bisa Juara Divisi Utama DOA ku moga mrtapura Fc,bisa menjuarai divisi utama,dan masuk ke ISL amiin. Haidir Diras

SEMOGA jd tim yg bisa mmbanggakan banua, baik di tingkat nasional ataupun di tingkat internasional.... BRAVO buat Martapura FC from : anak binuang Alvian Hino

Mudahan Lolos ke ISL MUDAH2AN MFC lolos ke Liga ISL. Amin Irwin Jail

MFC Bisa Lolos ke ISL MOGA mfc bsa lolos ke isl dan bsa menjuarai nya Shofwan Nazirov

Promosi ke Liga Super DO ANY A agar Martapura FC bisa berprestasi di kancah DOANY ANYA sepakbola Nasional, dan harapan kami Martapura FC lolos 16 Besar, terlebih bisa menjuara’I Divisi Utama dan promosi ke Liga Super Indonesia. Aan Cell

Bawa Harum Nama Banua SEMOGA Martapura FC bisa juara divisi utama tahun ini,dan masuk ISL tahun depan,dan dapat membawa harum nama banua di kancah persepakbola’an nasional #Amin . Risman Al Varo Barberaa

Bagi Anda yang ingin mendukung tim lokal kesayangan, martapura FC, Peseban Banjarmasin dan lainnya, kirim dukungan lewat SMS (081349691195), Facebook (Martapura FC) atau Twitter (@MartapuraFC).

Divisi Utama Grup 6 Jadwal Laga MFC 08/08/2014 12/08/2014 19/08/2014 23/08/2014

MFC PSMP MFC MFC

vs vs vs vs

Borneo FC MFC Persekap Deltras

Fachri Abdi Ramadhan

DARI tiga kiper yang dimiliki Martapura FC (MFC), Husayn Mugni, Ali Budi Raharjo dan Fachri Abdi Ramadhan, nama terakhir tercatat belum pernah tampil membela Laskar Sulthan Adam di Kompetisi Divisi Utama 2014 Grup 6. Padahal, sebelum bergabung dengan MFC pada 2013 lalu, Fachri memang sangat memimpikan tampil di Divisi Utama di musim 2014 secara penuh. Musim lalu, kiper berusia 22 tahun ini sempat mengecap persaingan di Divisi Utama bersama Persipas Paser. Sayangnya, tim asal Kalimantan

10 10 10 10 10 10 10 10

7 5 4 4 4 2 3 0

1 3 4 2 2 4 1 5

2 2 2 4 4 4 6 5

16-9 14-8 15-11 10-9 13-13 12-14 14-23 8-15

KIPER Martapura FC, Husayn Mugni memang dikenal sebagai pemain yang suka dunia otomotif. Selain suka memodifikasi motor, dia juga senang touring. Pemain yang akrab disapa Usay ini sering touring bersama klub motornya King Organisasi Buhan Rantau (Kobra). Biasanya dia menggunakan motor RX King yang dibelinya 2002 lalu.

22 18 16 14 14 10 7 5

Top Skor 7 Gol 6 Gol 5 Gol

Uston Nawawi William Anthony Charles Parker Brima Pepito

(Persida) (Perseta) (Kalteng Putra) (Martapura FC)

Timur itu hanya mengecap tiga laga sebelum mundur dari kompetisi terbentur masalah finansial. Hal itu tentunya menjadi memori tersendiri baginya. Kini, Fachri menanti kesempatan kembali tampil di kancah sepak bola kelas dua di Tanah Air tersebut. Harapannya bertumpu pada empat laga terakhir MFC di babak penyisihan Grup 6 menghadapi Pusamania Borneo FC, PS Mojokerto Putra, Persekap Pasuruan dan Deltras Sidoarjo.

Sepertinya, peluang untuk mewujudkan keinginan itu cukup besar bagi pemilik nomor punggung 23 tersebut. Dalam tiga laga uji coba terakhir MFC melawan Barito Putera, Fachri selalu diplot sebagai starter. Performa Fachri saat itu juga tidaklah mengecewakan. Buktinya pelatih kiper Ahmad Yono menilai performa anak asuhnya itu menunjukkan peningkatan. “Semua kiper kami memiliki peluang tampil yang sama, termasuk Fachri. Tentunya,

tergantung kesiapan masing- sebagai starter. “Kami lihatlah masing kiper,” ujar Ahmad Yono. perkembangan kondisi mereka Untuk menurunkan kiper terakhir saat kembali berkumpul saat menjalani laga resmi, nanti,” pungkasnya. (ran) Ahmad Yono mengaku terlebih da- Fakta Fachri hulu melihat kon- Nama lengkap : Fachri Abdi Ramadhan disi terakhirnya Lahir : 12 Februari 1992 masing-masing Posisi : Kiper pemain. Nomor Punggung : 23 Kiper yang se- Karier Klub : belumnya selalu ◗ Persipas Paser 2012/2013 ◗ Martapura FC 2014 tampil inti, menurut legenda hidup Arema Indo- Penampilan di Divisi Utama Persid 1 - 0 Persipas nesia ini, bukan 28/01/2013 Persekam 1 - 1 Persipas menjadi jaminan 01/02/2013 Persipas 0 - 1 Deltras bisa kembali diplot 13/02/2013

Pernah Touring ke Yogyakarta

Klasemen Sementara 1. BORNEO FC 2. MARTAPURA FC 3. PSMP 4. PERSIDA 5. KALTENG PUTRA 6. PERSEKAP 7. PERSETA 8. DELTRAS

DOK BPOST GROUP

Semoga Membanggakan Banua

Husayn Mugni

Seperti pekan lalu, pemain asal Rantau, Tapin ini touring di seputaran Kalsel, yakni dari Rantau menuju Kandangan, Hulu Sungai Selatan. Rombongan yang ikut touring saat itu sekitar 20 motor, dan Usay pun membaur dengan mereka. Touring saat itu dilakukan dengan menyambangi para pecinta motor RX King yang ada di Kandangan, kemudian dilanjutkan dengan berbuka puasa bersama. Menurut Usay, aktivitas touring dengan klub motornya tersebut bukanlah hal baru. Pasalnya setiap ada kesempatan touring, kemudian aktivitas bersama timnya libur, dia selalu menyempatkan diri untuk ikut. “Dahulu sering sekali ikut touring ini, cuma baru sekitar setahun terakhir ini agak kurang karena sedang fokus untuk tim. Dan baru sekitar satu minggu yang lalu bisa ikut lagi,” ujar Usay kepada ISTIMEWA

Metro, Jumat (25/7) siang. Tidak hanya touring di Kalsel, Usay mengaku sudah pernah menjajal beberapa kota lainnya di Indonesia. “Kalau dulu saya sudah pernah ikut jambore nasional ke Yogyakarta dan Balikpapan,” jelas mantan kiper Barito Putera ini. Terkait modifikasi motor, usai juga getol melakukannya. RX King warna putih keluaran 1996 miliknya dipastikan tak original lagi. Motor tersebut penuh modifikasi. “Kadang saya modif ke bengkel biar lebih bagus jadinya,” katanya. Mengenai kecintaannya pada motor RX King, Usay mengaku sudah sangat lama. Menariknya, saking inginnya memiliki motor ini, dia dengan susah payah terlebih dahulu menabung dari jerih payahnya di lapangan hijau. “Uang saat masih jadi pemain junior dan ikut Piala Soeratin saya kumpulkan untuk beli motor ini,” kenang pria yang juga ikut menjadi pendiri Kobra ini.(ran)

Jika Anda punya foto saat beraksi mendukung klub lokal, Martapura FC, Peseban, Persemar dan Persebaru silahkan kirimkan fotonya ke @MartapuraFC (twitter) atau Martapura Fc (facebook) atau Murhan.ire@gmail.com (email) dengan disertai Keterangan (nama dan tanggal). Foto ditag dengan diberi judul ‘Buat Aksi Kami’. Foto terbaik bakal dimuat di tiap edisi Sabtu.

ISTIMEWA

AKSI dr Gusti Rifansyah membentangkan syal Martapura FC saat berada di puncak Gunung Bromo.

2607/M13


14

Viva Barito

Metro Banjar

SABTU

26 JULI 2014

KOMITMEN KAPTEN ■ Mekan dan Herry Pilih Berlebaran di Banua TIM kebanggan Banua, Barito Putera bakal melakoni empat laga sisa di lanjutan putaran kedua kompetisi Indonesia Super League (ISL) 2014. Tiga diantaranya bakal dilakoni tim berjuluk Laskar Antasari ini di kandangnya di Stadion Demang Lehman, Martapura, yakni menjamu Arema Cronus, Gresik United dan Semen Padang. Menjelang empat laga tersebut,

Kami harus berusaha meraih kemenangan, karena itu yang mereka (Bartman) tunggutunggu

MEKAN NASIROV Kapten Barito Putera

Mekan Nasirov dan kawankawan berkomitmen untuk memberikan kemenangan demi kemenangan buat Barito Putera agar terus mengangkat posisinya dari peringkat tujuh klasemen sementara. Khususnya untuk tiga laga kandang, menurut Kapten Barito Putera, Mekan nasirov, tak ada kata

lain yang harus diraih yakni kemenangan. Terlebih tim akan mendapat dukungan dari ribuan Barito Mania (Bartman), sebutan untuk suporter fanatik Barito Putera. “Tiga laga itu kami bertanding di hadapan suporter (Bartman), kami harus berusaha meraih kemenangan, karena itu yang mereka (Bartman) tunggutunggu,” tutur Mekan. Untuk menghadapi laga lanjutan tersebut, secara pribadi Mekan pun akan mempersiapkan diri selama libur lebaran yang diberikan pelatih. Bahkan, pemain asal Turkmenistan ini memilih berlebaran di Banua untuk tahun ini. “Tahun sebelumnya biasanya saya berlebaran di Surabaya atau Jakarta, tahun ini saya tidak kemana-mana, saya mau berlebaran di sini saja, sekaligus untuk persiapan,” ungkap pemain muslim ini.

Sama seperti Mekan, stoper Barito Putera, Herry Prasetyo tahun ini juga memilih berlebaran di Banua. Bahkan dia terus melakukan latihan untuk mengisi waktu. Kepada Metro, Herry menerangkan keluarganya di Sidoarjo pada lebaran kali ini mudik ke Ngawi. Sehingga apabila pulang pun juga akan sendirian. Sementara apabila hendak ikut ke Ngawi, perjalanannya menurutnya sangat lama yakni sekitar 10 jam karena macet. “Keluarga saya mudik juga ke Ngawi juga, makanya saya di sini saja apalagi karena libur juga cuma sekitar empat hari saja. Mending saya berlebaran di Banua, agar saya pun bisa tetap konsentrasi latihan untuk menjaga kondisi,” katanya. Meskipun tidak pulang, namun Herry mengatakan dirinya tidak begitu kesepian karena rekan-rekan di tim pun ada yang tidak pulang. “Di sini juga ada James dan kami latihan bersama,” pungkasnya.(ran/ncl)

Awas Grogi Lawan Arema AWAS Demam lapangan atau Gerogi saat lawan Arema +6285248538794

Menjadi Pelajaran SANG AT dsay kan barito tdk msk di 4 besarSANGA smga ini pelajarn buat pelatih dan menejer shngga kdpn ny lbh baik +628 78 14 415734 +62878 781

Malu Bobol di Kandang BU AT abang salahudin sisa lgi ini harus BUA menang kita dari ujung sampai kapvtingya hangiit dn jgn sampai anak buah abang udin diumilin mcm2 nanti bisa gerugi melawan musuh2 ya ini,bila main baritu melwn musuhya dikandangya sendiri wasitya ini harus adil jgn berpihak wasit ini yaa,malu supan kita baritu pvtra ini bila kebubulan musuh dikandang ya sendiri,dri isar imis dn teman2 diHSS. +6282255670679

Minimal 7 Poin EMP AT laga sisa, Barito harus meraih minimal EMPA 7 poin, menang di kandang kita lawan Arema, Gresik United dan Semen Padang, minimal seri di kandang Persija +628525 111029 7 +6285251 0297

Penuhi Demang Lehman KEPADA masyarakat Kalsel, mari kita penuhi Stadion Demang Lehman saat Barito menjamu Arema, Gresik dan Semen Padang nanti, kita berikan support kepada Laskar Antasari supaya selalu meraih kemenangan. +6285248592667

Berburu dari Sekarang WAHAI manajemen Barito, mulailah berburu pemain terbaik ISL mulai dari sekarang untuk persiapan musim depan, jangan sampai keduluan tim lain seperti musim tadi. +6285 75 16050 13 +628575 751 60501

BPOST GROUP/DOK

MEKAN Nasirov dan James Koko Lomell (duduk) sedang melakukan latihan.

Mudik ke Medan Bawa Kue Lam S TATIS TIKA BOLA NASIONAL TISTIKA JADWAL TERBARU LAGA SISA BARITO Sabtu (9/8) Sabtu (16/8) Sabtu (30/8) Jumat (5/9)

v s Arema Indonesia (kandang) v s Gresik United (kandang) v s Semen Padang (kandang) v s Persija (tandang)

Pukul 16.30 Wita Pukul 16.30 Wita Pukul 16.30 Wita Belum ditentukan

KLASEMEN SEMENTARA GRUP BARAT 1. 2. 3. 4. 5. 6. 7. 8. 9. 10. 11.

Arema Indonesia Semen Padang Persib Bandung Persija Jakarta Sriwijaya FC Pelita BR Barito Putera Persita Persik Kediri Gresik United Persijap Jepara

1. 2. 3. 4. 5. 6. 7. 8. 9. 10. 11.

Mitra Kukar Persipura Persebaya Persela Persepam MU Putra Samarinda Persiram Persiba Balikpapan PSM Makassar Perseru Persiba Bantul

15 16 14 16 15 14 16 15 15 15 15

11 9 8 8 6 6 6 4 4 2 1

2 3 4 4 5 4 2 2 2 7 1

2 4 2 4 4 4 8 9 9 6 13

31-8 25-15 28-14 23-13 18-17 17-14 21-24 16-23 19-27 14-28 10-39

35 30 28 28 23 22 20 14 14 13 4

KLASEMEN SEMENTARA GRUP TIMUR 15 15 14 15 15 15 16 16 14 15 16

10 7 9 7 6 5 5 5 3 3 1

2 8 3 3 3 5 5 4 4 4 3

3 0 2 5 6 5 6 7 7 8 12

28-10 22-10 29-10 23-23 24-27 25-16 13-13 13-23 11-19 14-24 13-40

32 29 27 24 21 20 20 19 13 13 6

TOP SKOR 13 Gol : Emmanuel Kenmogne (Persebaya) 9 Gol : Spasojevic Ilija (Putra Samarinda), Greg Nwokolo (Persebaya) 8 Gol : James Koko Lomell (Barito Putera), Ferdinand Sinaga (Persib), Anindito Wahyu (Mitra Kukar) 7 Gol : Gustavo Lopez (Arema), Esteban (Semen Padang), Silvio Escobar (Persepam MU)

SEJAK dua hari terakhir para pemain tim Barito Putera berangsur-angsur meninggalkan mes untuk mudik ke kampung halamannya masingmasing setelah diberikan libur menjelang lebaran oleh tim pelatih. Dan saat pulang ke kampung halamannya ini, ternyata ada salah seorang pemain yang mudik membawakan oleh-oleh khas Banua (Kalsel) untuk keluarganya. Pemain tersebut tidak lain adalah kiper Barito Putera yang baru beberapa hari yang lalu berulangtahun, yakni Dedy Iman. Dedy bertolak dari Banjarbaru dua hari yang lalu, Kamis (24/7), dan sebelum pulang dia ternyata terlebih dahulu berburu wadai atau kue Banjar yakni lam. Kue bakar seperti lapis legit dan khas dari Kota Barabai tersebut dijadikannya oleh-oleh untuk orangtuanya di Medan. “Saya bawa kue khas Banjar yaitu lam untuk dijadikan oleh-oleh buat keluarga,” ujar Dedy kepada Metro. Dedy menerangkan, dia sengaja membawakan oleholeh kue khas Banjar ini agar bisa mengenalkannya dengan keluarganya. Selain membawakan oleh-oleh berupa kue Banjar, Dedy sendiri sebelum-

* Bagi Anda pencinta Barito Putera, kirimkan saran untuk kemajuan tim kesayangan kita melalui SMS ke

H erry P rasetyo

nya sudah pernah membawakan oleh-oleh lainnya. “Kadang saya juga beli-beli batu berlian untuk dibawa pulang dari Martapura,” jelasnya. Sebelum ke Medan, Dedy sendiri terlebih dahulu ke Jakarta untuk menjemput istrinya dan Minggu (27/7) baru bertolak ke kampung halamannya, Medan. (ran)

BPOST GROUP/DOK

Dedy Iman

BPOST GROUP/DOK

2607/M14


SABTU

Good News

26 JULI 2014

Metro Banjar

15

■ ADVERTORIAL

SUNGAI TABUK LESTARIKAN TRADISI BATALAM RAMADAN merupakan momentum yang tidak pernah dilewatkan warga di Kecamatan Sungai Tabuk, Kabupaten Banjar, untuk merekatkan tali silaturahmi. Melalui buka puasa bersama, sekaligus mereka melestarikan tradisi makan batalam. Tradisi ini cukup menarik dan pastinya sejalan dengan tujuan berbuka puasa bersama yakni mempererat kekeluargaan sesama warga. Tradisi ini ditandai dengan makan oleh empat hingga lima orang warga dalam satu wadah nampan. Makanya, sajian berbuka bersama yang dilaksanakan di Masjid Mukkadam memang terlihat berbeda dari dae-

rah lainnya. Sajian berupa satu ekor ayam, nasi serta lauk pauk, buah-buahan dan kue tradisional disajikan dalamsatu nampan untuk empat warga. Tahun ini tradisi batalam yang digelar dalam acara berbuka puasa puasa bersama di laksanakan di Masjid Al Mukaddam, Desa Sungai Tabuk Keramat. Acara berbuka puasa terasa meriah dengan kehadiran Bupati Banjar, Sultan H Khairul Saleh. Ruang induk Masjid Al Mukaddam Desa Sungai Tabuk Keramat Kecamatan Sungai Tabuk dipenuhi jemaah yang ingin bertatap muka langsung dengan Bupati Banjar Sultan H

ISTIMEWA:

SUL TAN H Khairul Saleh memberikan sambutan sekaligus SULT ucapanan terima kasih kepada warga Sungai Tabuk yang turut berperan aktif dalam pembangunan di Kabupaten Banjar.

ISTIMEWA:

NAMPAN berisi nasi, ayam, buah merupakan sajian tradisi batalam yang digelar dalam acara berbuka puasa di masjid Mukkadam Desa Sungai Tabuk Keramat.

Khairul Saleh, Kamis (17/7) petang. Kedatangan Bupati Banjar Sultan H Khairul Saleh disambut meriah masyarakat setempat. Kesempatan bersilaturahmi dengan bupati dimanfaatkan masyarakat untuk menyampaikan aspirasi terkait peningkatan kualitas infrastruktur desa seperti sarana jalan, jembatan dan pembangunan sarana ibadah warga. Camat Sungai Tabuk, HM Arsyad, mengaku sangat gembira bisa berkumpul dengan warga apalagi dihadiri Bupati Banjar H Sultan Khairul Saleh dalam kesempatan safari Ramadan di Kecamatan Sungai Tabuk. “Kita sengaja sajikan sajian berbuka puasa dengan tradisi batalam. Ini merupakan bagian kearifan lokal yang perlu dijaga dan dilestarikan karena sangat berperan untuk memupuk kebersamaan dan kekeluargaan warga,” katanya. Selama ini, Bupati telah memberikan perhatian yang lebih terhadap kecamatan Sungai Tabuk. Akses Jalan-jalan antar desa menuju kecamatan sudah terhubung sehingga warga tidak lagi kesulitan ketika hendak keluar desa ataupun ke kecamatan. Warga sekarang pun kalau hendak berurusan ke kecamatan juga tak harus menunggu akhir pekan. Sekarang, kapanpun mereka bisa lakukan karena akses mudah dan cepat. Pembangunan jalan yang dilaksanakan selama Bupati Banjar Sultan H Khairul Saleh memimpin ini juga berimplikasi terhadap perekonomian warga di Sungai Tabuk. mereka tidak lagi kesulitan ketika mengangkut hasil

pertanian seperti padi. “Kami sangat berterimakasih kepada Bupati dan warga Sungai Tabuk siap mendukung dan memilih Sultan bila maju ke kalsel 1,”ujar H Arsyad. Bupati yang didampingi istri Hj Raudhatul Jannah mengaku sangat senang dan bahagia bisa bersilaturahmi dengan seluruh warga. Silaturahmi ini, untuk semakin mengokohkan kebersamaan sekaligus menyerap aspirasi masyarakat di sini. Ia pun mempersilahkan warga masyarakat untuk meminta informasi atau penjelasan langsung dengan pejabat teknis terkait yang turut serta bersama rombongan safari ramadhan terkait aspirasi atau pelayanan publik yang belum terlayani maksimal. Pemerintah daerah, lanjut Khairul Saleh, akan berusaha meningkatkan kualitas pembangunan daerah dengan segenap kemampuan yang sudah barang tentu partisipasi masyarakat sebagai pilar utama. “Semoga dengan hikmah Ramadan akan semakin mengokohkan persaudaraan dan kebersamaan kita dalam membangun daerah. Ulun sangat terkesan dan bahagia bisa bersilaturahmi dengan masyarakat desa di sini,” ucap bupati mengulangi rasa bangganya dengan masyarakat. Dalam silaturahmi Bupati Banjar Sultan H Khairul Saleh bersama istri tercinta Hj Raudatul Jannah, Sekretaris Daerah Banjar, H Nasrun Syah MP, didampingi istri, Kepala SKPD danrombongan.Acarainidiisipula dengan tausiah oleh Tuan Guru H Muhyar Maskur. (*/wid)

ISTIMEWA:

BUP ATI Banjar, Sultan H Khairul Saleh, menyerahkan bantuan untuk masjid dan musala di Sungai BUPA Tabuk. Selain itu, bupati juga memberikan bantuan sosial untuk masyarakat.

ISTIMEWA:

BUP ATI Sultan Khairul Saleh akrab bersama tokoh masyarakat dan tokoh agama di Kecamatan BUPA Sungai Tabuk.

2607/M15


16

Crime Story

Metro Banjar

Hadi Dihabisi Sobatnya Sendiri MALANG - Satreskrim Polres Malang Kota akhirnya berhasil mengungkap pelaku pembunuhan Hadi Maulana (21), warga Jalan Panjaitan Gang 17 A Kota Malang. Sebelumnya, mayat Hadi ditemukan mengapung di Kali Metro, Dieng, Kecamatan Sukun, Minggu (13/7) silam. Dari hasil penyelidikan, diketahui Hadi dibunuh oleh Abd (27) , warga Jalan Kolonel Sugiyono dan temannya, ASG (22) warga Jalan Lingga Kota Malang. Menurut Kasubag Humas Polres Malang Kota, AKP Nunung Anggraeni, pembunuhan tersebut berlatar belakang sakit hati. Sebenarnya Abd dan Hadi sudah berteman sejak lama. Namun Hadi sering meminjam barang Abd, dalam jangka waktu yang lama. “Misalnya dia pinjam motor, tiga hari kemudian baru dikembalikan. Pernah korban meminjam helm, malah digadaikan,” terang Nunung, Jumat (25/7) di Mapolres Malang Kota. Puncaknya, 5 Juli lalu Abd bersama ASG menjemput Hadi di rumahnya. Keduanya membawa Hadi di sebuah kawasan ruko di wilayah Dieng, Kota Malang. Di tempat itu, Abd meminta Hadi mengembalikan semua barang yang pernah dipinjamnya. “Abd juga meminta telepon genggam yang pernah dibawa korban. Tapi korban mengaku barang-barang tersebut sudah tidak ada,” tambah Nunung. Mengetahui jawaban tersebut, Abd menjadi naik pitam. Bersama ASG, Abd menghajar Hadi dengan tangan kosong. Akibat berulang kali pukulan ke arah kepala, pelipis Hadi bengkak dan keluar darah dari hidungnya. Mengetahui Hadi sudah tidak berdaya, keduanya berhenti menghajarnya. Mereka sempat beristirahat bersama. Hadi kemudian pamit untuk buang air kecil. “Setelah lama tidak kembali, Abd dan ASG mencoba mencari korban. Tapi yang bersangkutan tidak pernah ditemukan,” ungkap Nunung. Hadi ditemukan Minggu (13/7) mengambang di Kali Metro, dan dikenali sebagai mayat bertato. Pihak keluarga berhasil mengidentifikasinya, berkat tato “beside” yang tertulis di tangannya. Abd dan ASG ditangkap Kamis (24/7) di rumahnya masing-masing. “Keduanya terbukti melakukan pengeroyokan, tapi tidak serta merta bisa dijerat pasal pembunuhan. Harus dibuktikan dulu lewat kesimpulan dokter forensik yang melakukan otopsi,” pungkas Nunung.(sry/trn)

SABTU

26 JULI 2014

DUA BANDIT DIBEKUK SAAT INCAR PENGENDARA ■ Tak Segan Lukai Korban SURABAYA – Dua pelaku perampasan sepeda motor yang biasa beraksi dengan membawa samurai tertangkap. Meski sempat melawan, dua bandit itu akhirnya tersungkur setelah ditembak petugas Reskrim Polsek Genteng. Mereka adalah Lutfila Adiatmika (20) dan Rony (23), keduanya tinggal di Tempel Sukorejo. ”Dua pelaku ini ditangkap saat berada di depan Stasiun Gubeng,” kata Kapolsek Genteng Kompol Roman Smaradhana Elhaj, Kamis (24/7). Penangkapan ini bermula saat tim Crime Hunter melakukan patroli. Petugas curiga dengan gelagat dua pemuda yang berkeliling di kawasan Viaduk Gubeng. Petugas pun berupaya membuntuti mereka. Ternyata benar, dua bandit yang berboncengan mengendarai sepeda motor protolan tanpa plat nomor ini sedang mengincar seorang pengendara sepeda motor. Dari Viaduk Gubeng, dua pelaku bergeser ke depan stasiun. Saat di depan stasiun, mereka sadar sedang dibuntuti

polisi. Keduanya pun langsung balik arah dan berusaha kabur. Petugas berusaha mengejar. Ketika berada di depan stasiun, sepeda motornya selip dan mereka terjatuh. ”Selain berusaha kabur, mereka juga mengeluarkan senjata tajam untuk menyerang petugas. Karena itulah, terpaksa mereka dilumpuhkan dengan tembakan mengenai kakinya,” ujar Roman. Hasil penyelidikan, terungkap kedua warga Tempel Sukorejo, ternyata sudah kerap kali beraksi melakukan perampasan

sepeda motor di Surabaya. “Dalam pemeriksaan, diketahui bahwa keduanya sudah berulang kali melancarkan aksi di Surabaya,” kata Kompol Roman, Kamis (24/7). Ditemui di sela menjalani pemeriksaan, tersangka Lutfila mengaku sudah melakukan aksi perampasan sepeda motor di beberapa tempat. Di antaranya di Jl Margomulyo, Benowo, Romokalisari, Jalan Darmo Indah, Jalan HR Muhammad dan dua kali di kawasan Kalijudan. Dari berbagai daerah itu,

dia mengaku sudah mendapat Enam pelaku lain dalam komenam sepeda motor serta sejum- plotan itu sudah terdeteksi lah uang dari para korbannya. polisi dan masuk daftar pen“Terakhir di Gubeng itu. Tetapi carian orang.(sry/tern) sudah keburu tertangkap polisi,” jawabnya. Setiap kali beraksi, dua bandit ini selalu membawa samurai. Senjata itu dipakai untuk menakut-na- PENJ AHA T JJALANAN ALANAN - Dua tersangka ditangkap PENJAHA AHAT kuti korban. petugas Polsek Gubeng, Kamis (24/7). SURYA

SURYA

PEMERKOSA - EBS (21) satu dari enam pelaku perkosaan terhadap E (20), saat menjalani pemeriksaan di Polres Malang Kota, Jumat (25/7).

Geng Pengamen Perkosa Remaja ■ Sakit Hati Dicueki MALANG - Polisi dari Polres Malang Kota menangkap EBS (21), warga Tanjungrejo, Kecamatan Sukun, Kota Malang karena diduga menjadi salah satu pelaku pemerkosaan terhadap E (20). Sementara lima teman EBS masih kabur dan dalam pengejaran polisi. Nasih naas menimpa E pada 23 Maret malam. Awalnya E bersama pacarnya, Albertus (18) dan Andika nongkrong di sebuah warung di dekat museum di Jalan Ijen. Saat itulah datang enam pengamen. “Saat itu ketiganya tidak memperdulikan para pengamen tersebut. Sehingga para pengamen itu merasa sakit hati dengan ketiganya,” terang Kasubag Humas Polres Malang Kota, AKP Nunung Anggraeni,

Jumat (25/7). Enam pengamen tersebut kemudian menyusun rencana, untuk belas dendam terhadap Albertus, E dan Andika. Salah satu pengamen, EBS kebetulan kenal dengan Albertus. EBS berlagak sopan, bergabung dengan ketiganya dan ngebrol dengan akrab. Ujung-ujungnya, EBS mengajak ketiganya pergi ke rumah kosong di Jalan Borobudur, depan Pasar Blimbing. Pukul 02.30 WIB, di tempat ini EBS dan kawan-kawan mulai menjalankan rencananya. Awalnya, EBS meminjam telepon genggam milik E. “Saat E akan pulang, dia minta telepon genggam itu. Tapi EBS bilang tidak ada, dengan alasan telepon geng-

gam itu dibawa teman satunya,” lanjut Nunung. Sikap EBS memancing emosi Albertus. Bermaksud meminta telepon genggam tersebut, Albertus justru dihajar hingga pingsan. Sementara Andika tidak berani melawan, dan disekap di bagian depan rumah. Setelah itu, enam pelaku membawa E ke bagian belakang rumah kosong tersebut. Di sana, E diperkosa bergiliran. “Setelah berbuat tidak senonoh, para pelaku pergi begitu saja. Korban kemudian melapor ke polisi,” ujarnya. Polisi yang melakukan pengejaran, menangkap EBS di pertigaan RST Soepraoen, Kamis (24/7) siang. (sry/trn)

2607/M16


Turn static files into dynamic content formats.

Create a flipbook
Issuu converts static files into: digital portfolios, online yearbooks, online catalogs, digital photo albums and more. Sign up and create your flipbook.