Metro Banjar Sabtu, 15 Agustus 2015

Page 1

Eceran Rp 2.000

Langganan Rp 55.000

16 Halaman

www.metrobanjar.co

SABTU 15 AGUSTUS 2015

NO 5.446 TAHUN XV ISSN 0215-2987

ILUSTRASI/YT3.GGPHT.COM

LULUH DIRAYU WANITA ■ Hasbi Disergap Polantas

Muncul di Sungai Jingah ■ Kapolresta: Cuma Isu BANJARMASIN - Kapolresta Banjarmasin Kombes Pol Wahyono mengingatkan warga tidak mudah terpancing isu adanya lelaki misterius ingin membakar rumah. Meski begitu warga diminta tetap waspada. “Isu itu tidak benar. Jika ada masyarakat yang merasa terancam segera laporkan kepada pihak kepolisian,” tegasnya, Jumat (14/8). Sementara itu, Kamis (13/8) termonitor koran ini, setidaknya ada dua informasi yang menyebut lelaki misterius terlihat di dua lokasi berbeda. Yang pertama di sekitar Masjid Jami, Sungai Jingah, dan Kelayan B. Bahkan, kabar itu sudah membuat warga sekitar lumayan heboh. “Malam tadi ramai di belakang Masjid Jami karena ada yang dicurigai pembakar rumah,” ucap Anwar, warga sekitar. Di lokasi terpisah persisnya di Jalan Gerilya Kelayan B, dekat SMP 8, bahkan warga menangkap seseorang yang diduga akan membakar rumah. Namun, ternyata

BANJARMASIN - Jeruji penjara seolah sudah menjadi teman akrab Hasbianor (20) alias Hasbi. Belum lagi lama menghirup udara bebas, Hasbi kembali digelandang ke balik jeruji besi. Penangkapan warga Kertakhanyar, Jalan A Yani Km 7 itu cukup dramatis. Hasbi tak menyangka saat diamankan petugas bersama sejumlah barang hasil kejahatannya. Ditemui di ruang penyidik Satreskrim Polresta

Banjarmasin, Jumat (14/8), Hasbi mengenakan celana jeans dan kaos lusuh. Kepada Metro dia menuturkan kenapa dirinya kembali berada di balik jeruji besi. Aksi kejahatan dilakukannya saat usai nonton konser musik di Jalan A Yani km 5. Ketika pulang berjalan kaki rumah, tepat di km 6 melintas di toko bangunan melihat tiga unit handphone tergeletak begitu saja, BERSAMBUNG KE HAL 8

Tato Kenangan USIA muda Hasbianor alias Hasbi terancam habis di dalam penjara. Meski menyesal, namun hal itu sudah telanjur basah. Dia tetap harus mempertang-

gungjawabkan perbuatannya. Diajak ngobrol Metro, sosok Hasbi ternyata cukup pilu. Di umur yang masih BERSAMBUNG KE HAL 8

Martapura FC Juara Sejati

BERSAMBUNG KE HAL 8

BPOST GROUP/RAHMADHANI

KEEMPAT tersangka pencuri dinamo perusahaan diapit personel Polsek Banjarbaru Timur.

Generator Rp 25 Juta

BPOST GROUP/KURNIAWAN

HASBI, lelaki bertato yang diduga maling hp.

BPOST GROUP/AYA SUGIANTO

DUEL udara pemain Martapura FC (putih) kontra penggawa Persehan, tadi malam.

MARTAPURA FC menjadi kampiun turnamen Pangdam VI/Mulawarman Cup I 2015, setelah menang 3-0 atas Persehan Batola di Stadion 17 Mei Banjarmasin, Jumat (14/8) malam. Pemain muda berbakat, Abdullah Hay Badres alias Ahay, membuka keunggulan di menit ke-21. Setelah itu, tensi memanas dan permainan keras ditunjukkan pemain Persehan. Akibatnya, pada menit ke-31 wasit Nanang terpaksa mengusir bek Persehan, Hendra Setiawan yang menjatuhkan Ahay. Namun begitu, Laskar Sulthan Adam gagal menambah gol di 40 menit pertama. Memasuki babak kedua, pelatih memasukkan Martapura FC beberapa pemain, salah satunya Dandim 1006/Martapura, Letkol Inf Ade Eka Putra. Pada menit 54, skor berubah menjadi 2-0. Gol kedua ini dicetak oleh Syaifullah Nazar lewat eksekusi penalti, menyusul handsball satu pemain Persehan di kotak terlarang. Gol itu membuat Syaifullah merebut gelar top scorer dengan tujuh gol. Pemain pengganti M Nizar membawa Martapura FC semakin meninggalkan lawan, setelah ikut membobol gawang Persehan yang dikawal M Halimuddin. Hingga peluit tanda akhir laga, Martapura FC mengunci kemenangan dengan skor 3-0. (ran)

BANYAK yang menawarkan ayam goreng tepung atau populer disebut fried chicken. Mulai warung makan sederhana hingga restoran fast food di pusat perbelanjaan modern. Namun, ada satu yang patut dicoba, yakni Raja Chi-

cken. Rumah makan ini ada di Jalan Brigjend Hassan Basry/Kayu Tangi Banjarmasin, nomor 46A (samping BRI setempat). Slogannya, Besar Porsinya BERSAMBUNG KE HAL 8

BPOST GROUP/M HASBY SUHAILY

Cewek Cantik Serbu Museum

Dijual Kiloan BANJARBARU - Empat sekawan, Sapri (25), Supriadi (27), Hendra (35) dan Mat Noor (35) tertunduk lesu di ruang pemeriksaan Mapolsek Banjarbaru Timur, Jumat (14/8) siang. Keempat warga Jalan Tanggul Palam ini ditangkap sehari sebelumnya lantaran diduga mencuri dinamo generator milik PT Galuh Cempaka bernilai jutaan Rupiah. Pencurian dilakukan dua kali. Pencurian pertama dilakukan seminggu sebelum bulan puasa lalu. Saat itu, yang melakukan Sapri dan Supriadi. Keduanya mencuri generator dinamo ukuran kecil milik perusahaan yang saat BERSAMBUNG KE HAL 8

Ayam Renyah Harga Murah

INSTAGRAM

FINALIS Putri Kalsel 2015 berfoto bersama kepala desa dan warga Desa Bincau Muara, Kabupaten Banjar.

SOSOK Putri Kalsel itu, selain cantik luar dalam, pintar dan berwawasan luas, juga mengetahui sosial budaya serta sejarah Banua tercinta ini. Sebab itulah, ke-20 finalis Putri Kalsel 2015 diboyong ke Museum Wasaka di Gang H Andir, Kampung Kenanga Ulu, Kelurahan Sungai Jingah, Kecamatan Banjarmasin Utara, Jumat (14/8). Dipandu H Syarifuddin, mantan kepala Museum Lambung Mangkurat di Banjarbaru, para finalis tampak antusias melihat koleksi di tempat

berbentuk rumah Banjar nan sederhana itu. “Wasaka itu singkatan Waja sampai kaputing, motto perjuangan masyarakat Banjar yang pantang menyerah sampai akhir. Pejuang Banjar dahulu cuma menggunakan senjata tradisional saat melawan BERSAMBUNG KE HAL 8

1508/M1


2

Metro Banjar

Banjarbaru Highlight

SABTU 15 AGUSTUS 2015

Martinus Ingatkan Netralitas PNS BANJARBARU - Pelayanan dasar seperti pelayanan Dinas Kependudukan dan Pencatatan Sipil, juga pelayanan rumah sakit RSUD Banjarbaru, menjadi prioritas pertama pembenahan yang akan digenjot oleh Penjabat Wali Kota Banjarbaru, Ir Martinus. Keduanya menjadi prioritas perhatiannya karena selain menjadi hajat mendasar orang banyak, juga sarat dengan berbagai keluhan permasalahan. Usai dilantik sebagai caretaker (penjabat), Kamis (13/8), kemarin Martinus ke Balai Kota aktif bekerja menempati ruang wali kota. Sehari sebelumnya, Martinus menggelar pertemuan perkenalan sekaligus koordinasi bersama para kepala SKPD. Dalam awal perkenalannya tersebut, Martinus menyatakan bahwa dirinya begitu dekat dengan Banjarbaru karena keluarganya tinggal di kawasan Mekatani Banjarbaru. “Mungkin bingung mendengar nama saya, Martinus. Tapi sebenarnya saya ini justru lahirnya di Kandangan dan orangtua keluarga pun ada tinggal di Mekatani Banjarbaru. Jadi ya, saya sebenarnya dekat dengan Banjarbaru,” ucap Martinus membuka perkenalannya dengan para kepala SKPD Kota Banjarbaru. Martinus pun mengingatkan waktu efektif yang tersisa dalam tahun anggaran 2015 hanyalah sekitar 3 bulan. Sementara serapan anggaran masih mencapai 23 persen. “Memang untuk tahun ini semua kabupaten daerah penyerapan anggarannya kecil karena adanya perubahan dan penyesuaian penyusunan struktur yang baru, jadinya proses lelang pun terhambat. Yang kena dampak terutama DAK pada perubahan anggaran. Tapi ini tantangan dan kita bersama-sama harus mampu melakukan percepatan,”t ekannya. Pilkada Kota Banjarbaru pun menjadi atensi serius Martinus. Ia memperingatkan agar pegawai khususnya di lingkungan Pemko Banjarbaru menjaga sikap netralitas politiknya. “Tolong, pilkada netralitas dijaga. Kalau ketahuan melanggar, langsung ditindak. Tidak ada ampun lagi,” tegas Martinus. Ia pun menginginkan ketuk anggaran perubahan maupun persiapan APBD murni 2016 dapat secepatnya dirampungkan sehingga pekerjaan fisik bisa dilaksanakan. “Kalau dihitung-hitung masa tugas saya di Banjarbaru hanya sekitar 6 (enam bulan). Tapi meski demikian, ini merupakan masa kritis yang menentukan kebijakan selama dua tahun ke depan yakni anggaran 2015 dan anggaran 2016. Sebab itu, tugas ini bukanlah main-main. Kita harus serius dan bersinergi bersama, membangun komunikasi yang baik ke seluruh pihak sehingga akselerasi percepatan pembangunan bisa dicapai sesuai target anggaran,” tambahnya. Martinus pun menyatakan akan melakukan koordinasi secara khusus dengan masing-maIR MARTINUS sing SKPD, termasuk Penjabat Wali Kota juga membangun koBanjarbaru munikasi dengan DPRD Banjarbaru, FKPD Kota Banjarbaru. Prioritas pertama yang akan dipantaunya terkait kondisi pelayaan dasar. (sar) BANJARMASIN POST GROUP/SYAIFUL AKHYAR

BANJARMASIN POST GROUP/SYAIFUL AKHYAR

JALAN rusak, gorong-gorong yang hancur di tengah badan Jalan Pondok Kelapa, pertigaan Jalan Karanganyar, Loktabat Utara, Kota banjarbaru, mengganggu lalu lintas kendaraan terutama roda empat. Warga mengharapkan cepat diperbaiki.

RT HARUS AKTIF AWASI TEMPAT KOS Bahrin berharap, perlu keBANJARBARU - Berkembangnya usaha rumah kos di Kota aktifan ketua RT untuk Banjarbaru, banyak dapat memgawasi aktivitas rumah kos. Bahrin pun menegaskan, perhatian dari masyarakat. Pengawasan terhadap pihaknya dengan tangan terusaha rumah kos, terutama di buka akan menerima setiap daerah dimana usaha itu laporan dari masyarakat. “Terutama pada jam ramulai berkembang, seperti kawasan Guntung Manggis wan. Kami harap ketua RT dan Guntung Payung dinilai dulu yang bergerak mengawamasih kurang. Pemicunya, si bersama warganya untuk mencegah tumbuh berkembangnya Terutama pada jam terjadinya hal yang tak sejumlah inrawan. Kami harap d i i n g i n stitusi pendiketua RT dulu yang kan,” ujardikan di kawasan terbergerak menga- nya. Bila mesebut. wasi bersama mang masih Hal ini warganya untuk membandel, diakui Kepala Bidang Pemencegah terjadi- p i h a k n y a negakan Pronya hal yang tak tentu siap menindak duk Hukum diinginkan sesuai lapoDaerah SatuM BAHRIN ran yang an Polisi PaKabid Penegakan Produk ada. Namun mong Praja Hukum Satpol PP Banjarbaru t e n t u n y a , (Satpol PP) Kota Banjarlebih mebaru, M Bahrin. D a e r a h ngedepankan peran serta RT yang tergolong baru sebagai terlebih dahulu. tempat tumbuhnya usaha “Kita ini timdakan terumah kos, kerap sulit terde- rakhir. Kalau memang resah teksi lantaran letaknya yang laporkan. Ambil contoh di kawasan Trikora beberapa berada jauh dari keramaian.

waktu lalu, ketua RT melaporkan langsung kita tindak rumah kos yang nakal,” ujarnya. Menurut Bahruin, pengaturan tentang rumah kos ini sendiri sudah tertuang dalam Peraturan Daerah Kota Banjarbaru No 16 tahun 2014. Untuk usaha rumah kos ini lebih diperhatikan lagi mengenai aturan dan larang-

an kepada para penghuni rumah kost sehingga tidak bersinggungan dengan masyarakat sekitar. “Kepada para pengusaha rumah kos dianjurkan untuk lebih memperhatikan lagi aturan dan laranganlarangan kepada para penghuni rumah kosnya jangan hanya memberikan fasilitas saja tetapi juga bisa menjaga

ketertiban dan ketentraman lingkungan sekitar selain itu pula lebih sering berkoordinasi dan bekerjasama dengan para Ketua RT lingkungan kosnya sehingga kedepannya dapar terjalin komunikasi yang baik antara pemilik rumah kos, para penghuni rumah kost dan masyarakat sekitar,” papar Bahrin. (rmd)

Izin UMKM Cukup Lewat Camat BANJARBARU - Ditetapkan Perda Pemberdayaan UMKM Kota Banjarbaru 2015 melalui ketuk palu keputusan rapat paripurna DPRD Kota Banjarbaru bersama Pemko Banjarbaru beberapa hari lalu, langsung ditindaklanjuti dengan pemberlakuan Peraturan Walikota Banjarbaru Nomor 28 Tahun 2015 tentang pendelegasian kewenangan pelaksanaan izin usaha mikro dan kecil kepada camat di Kota Banjarbaru. Aturan tersebut memberikan mandat kewenangan proses izin usaha kecil menengah (IUMK) kepada camat. Dengan kata lain, izin UMK akan menjadi salah satu bagian produk pelayanan perizinan di kantor kecamatan dan menjadi tanggung jawab tu-

gas camat. Sebelumnya, ditetapkannya perda pemberdayaan UMKM Kota Banjarbaru pada Senin (10/8) lalu, menjadi jaminan payung hukum pemberdayaan dan pembinaan UMKM di wilayah kota Banjarbaru. Pola pemberdayaan yang diatur dalam perda tersebut mencakup legalitas UMKM, cara penciptaan iklim pembinaan usaha, cara membangun jejaring pembinaan, pola pembiayaan dan penjaminan modal usaha. Ketua Pansus I DPRD Kota Banjarbaru yang menggodok raperda pemberdayaan UMKM, Takyin Baskoro, menjelaskan terbitnya perda pemberdayaan harus segera ditindaklanjuti dengan peraturan

walikota yang secara teknis mengatur lebih detil pemberdayaan UMKM dalam perda tersebut. “Agar perda dapat efektif, maka harus segera ditindaklanjuti dengan penerbitan perwali,” ucapnya. Kepala Koperasi dan UMKM Kota Banjarbaru, M Fachruddin, sangat menyambut positif perkembangan ditetapkan Perda Pemberdayaan UMKM Banjarbaru. “Dengan terbitnya perda ini, maka perwali terkait IUMK siap diberlakukan,” jelas Kepala Dinas Koperasi dan UMKM Banjarbaru, M Fachruddin. Penerbitan perda UMKM ini juga dinyatakan sebagai bentuk komitmen Kota Banjarbaru dalam pembinaan dan pemberdayaan UMKM me-

nyusul diberlakukannya peraturan secara nasional yakni Peraturan Presiden RI Nomor 98 Tahun 2014 Tentang Perizinan Untuk Usaha Mikro dan Kecil serta Peraturan Menteri Dalam Negeri Nomor 83 Tahun 2014 Tentang Pedoman Pemberian Izin Usaha Mikro dan Kecil. Pihaknya pun telah menyosialisasikan pemberlakuan perwali dan IUMK kepada seluruh unsur kecamatan dan kelurahan. “Kita sudah adakan pertemuan dengan seluruh kecamatan kelurahan di gedung PLUT KUMKM Dinas Koperasi UKM Banjarbaru. Pertemuan ini sekaligus juga untuk koordinasi penyiapan penyelenggaraan perizinan IUMK di kecamatan-kecamatan,” tambahnya. (sar)

1508/M2


SABTU

15 AGUSTUS 2015

Martapura Watch

Metro Banjar

3

PANTAU PEMKAB HINGGA RUMAH SAKIT ■ Usai Upacara Rahmadi Kurdi Langsung Sidak MARTAPURA - Penjabat Bupati Banjar, Ir Rahmadi Kurdi, melangkah masuk ke salah satu ruang VIP Room RSUD Ratu Zalecha. Ahmad Reladi dan istri Sri Bardinah pun dibuat terkejut dengan kedatangan orang nomor satu di Kabupaten Banjar itu berkunjung. Rachmad menanyakan kondisi ruangan maupun pelayanan di tempat ibunda Sri Bardinah dirawat. “Gimana pelayanannya. Ruangannya bagus ajakah? ACnya hidup ya? Kalau ada keluhan, sampaikan saja kepada pihak rumah sakit,” ujar Rahmadi. Rahmadi cukup puas mendengar dan menyaksikan langsung layanan di rumah sakit itu. Demikian kemarin sehari usai dilantik menjadi Penjabat Bupati Banjar, Ir Rahmadi Kurdi langsung tancap gas. Pagi kemarin, Rahmadi langsung memimpin apel peringatan HUT ke 65 Provinsi Kalsel, HUT Kabupaten Banjar serta HUT Pramuka ke 54 di halaman Setda Banjar. Tidak itu saja, Rahmadi, langsung inspeksi ke sejumlah instansi di lingkungan Pemkab Banjar tidak terkecuali di RSUD Ratu Zalecha. Di rumah sakit itu, Rahmadi didampingi Sekda Banjar Ir Nasrunsyah MP, Direktur RSUD Ratu Zalecha, Kepala Dinas Kesehatan Banjar H Ikhwansyah. Selain menemui sejumlah pasien yang dirawat, Rahmadi juga berdialog dengan beberapa dokter yang tengah bertugas di rumah sakit itu. Sebelum ke rumah sakit Rahmadi berkeliling ke satuan kerja di sekretariat Pemkab Banjar. Terlihat, Kepala Dinas Kehutanan Kalsel ini bersilaturahmi dengan para pegawai serta dikenalkan dengan camat dan kepada skpd. Terlihat, Rahmadi terlihat cukup lama berbincang di Kantor Bappeda. Di Kantor Bappeda, Rahmadi cukup lama berdialog dengan Kepala Bappeda Banjar HM Rusdi. Rahmadi yang ditemui usai kunjungannya mengatakan, di hari pertama menjabat caretaker Bupati Banjar. Dia sudah melakukan inspeksi terutama ke lingkungan sekretariat melihat kinerja dan kerja pegawai termasuk mencoba mengkaji masalahmasalah yang dihadapi. Ternyata, dari kunjungannya ada juga masalahmasalah yang belum selesai dan itu merupakan pekerjaan kita ke depan contohnya seperti tata batas serta tata ruang. Kemudian juga ada, beberapa proyek yang sampai sekarang masih belum selesai. “Nah, masalah-masalah ini yang akan menjadi agenda kita untuk diselesaikan,” ungkap Rahmadi, Jumat (14/8).(wid)

ADVERTORIAL

BANJARMASIN POST GROUP/ABDUL GHANIE

DEMONS TRAN mengamuk karena diadang pasukan Raimas Polres Banjar, Kegiatan ini merupakan simulasi Pamsikota menghadapi Pilkada di Kabupaten DEMONSTRAN Banjar Desember nanti.

585 Polisi Hadapi ‘Amuk Massa’ MARTAPURA - Konsentrasi massa terlihat di Jalan A Yani Km 39 Martapura, Kabupaten Banjar, Kamis (13/8) pagi. Mereka berteriak membuat suasana panas. Terlebih massa pagi itu berunjuk rasa menuntut keadilan kepada KPU Banjar. Namun, aparat keamanan bertindak sigap mengadang massa karena dianggap mengganggu ketertiban umum. Akibat aksi itu, arus lantas khususnya dari luar kota terpaksa dialihkan. Begitu sebaliknya, yang akhirnya membuat perlambatan arus lantas di dua lajur pun tak terhindarkan. Meski mendapatkan adangan dari jajaran anggota Dalmas Polres Banjar, bukan berarti semangat para

demonstran menciut. Melainkan mereka malah semakin anarkis melawan hadangan tersebut lewat melemparinya anggota Dalmas Polres Banjar menggunakan botol air mineral. “Ayo maju!” teriak seorang demonstran mengajak rekan-rekannya untuk melawan hadangan anggota Polres Banjar tersebut. Mendapati aksi demonstran semakin anarkis, anggota Raimas (pengurai massa) menggunakan motor trail pun datang sembari memukul mundur para demonstran. Meski massa sempat terurai, namun hal itu tak berlangsung lama. Melainkan demonstran kembali semakin anarkis. Para petinggi Polres Banjar pun tak tinggal diam. Pihaknya kembali

meluncurkan sebuah unit mobil water canon untuk memukul aksi para demonstran. Seketika saja, para demonstran lari kocar-kacir bahkan adapula yang terseok-seok lantaran terkena hantaman siraman air yang berasal dari unit water canon milik Polres Banjar tersebut. Namun rangkaian peristiwa yang ditampilkan Jumat pagi itu bukanlah kejadian sebenarnya. Melainkan hanya sebuah simulasi Pamsikota jelang Pilkada Desember nanti. Wakapolres Banjar, Kompol Rudi Hartono, menjelaskan kegiatan yang digelarnya pagi itu tak lain merupakan sebagai bentuk persiapan mengamankan pesta rakyat baik Pilgub

maupun Pilkada di Kabupaten Banjar pada Desember nanti. Sedikitnya sebanyak 585 personel siap pakai dari total 611 anggota akan dilibatkan dalam pamsikota Pilkada 2015 nanti. Para personel sebelumnya sudah melalui empat hari pembekalan, baik secara praktek maupun materi. “Sementara ini berdasarkan informasi Satuan intelegen Polres Banjar sendiri memang saya belum ada menerima laporan berindikasi terjadi kekacauan,” ucapnya. Rudi juga mengimbau masyarakat bekerja sama menjaga keamanan, ketertiban dan kelancara pelaksanaan pilkada nanti. “Pilihan boleh berbeda, tapi tetap terus menjaga keutuhan NKRI bersama,” katanya. (kk)

Good News

PASANG LEDING BAIKNYA AJUKAN SENDIRI ■ Dirut PDAM: Biaya Rp 500 Juta Tak Masuk Akal DIREKTUR Utama PDAM Intan Banjar, Syaiful Anwar, mengimbau kepada masyarakat agar berhati-hati terhadap tawaran pemasangan leding. Terlebih yang penawarkan pemasangan leding baru tersebut meminta biaya kepada calon pelanggan. Imbauan ini disampaikan Syaiful sekaligus menanggapi pemberitaan Metro Banjar, Jumat (14/8), terkait pemohon pemasangan rekening baru di Desa Tambak Sirat Darat, Handil Kabuwaw, Kabupaten Banjar, yang dimintai biaya pemasangan Rp 500 juta. Syaiful secara tegas menampik hal itu. Bahkan menurutnya, biaya Rp 500 juta yang diminta oleh orang yang mengklaim dari petugas PDAM Intan Banjar tersebut juga terbilang tak masuk akal. “Tidak ada kami membebankan biaya pemasangan pipa atau rekening air leding, terlebih besaran yang dibayarkan sebesar Rp 500 juta. Hal itu tentu sangat tak masuk akal,” tandasnya. Sebagai lembaga BUMN, PDAM Intan Banjar sendiri sudah mempunyai SOP pemasangan pada pasang baru. Terlebih pada pasang baru pihaknya juga mempunyai program-program yang bertujuan memberikan keringanan dan kemudahan kepada tiap calon pelanggannya. Di antaranya seperti program promo yang pernah dirilis pada Kamis (25/ 6) hingga Kamis (2/7) lalu.

Terkait hal itu Syaiful menyarankan kepada calon pelanggan hendaknya melakukan permohonan sendiri bilamana hendak pasang baru. Adapun persyaratan, itupun terbilang mudah. Yakni bagi calon pelanggan pasang baru yang di lingkungan pemukimannya sudah tersedia saluran pipa PDAM Intan Banjar hanya menyediakan fotokopi KTP diri pemohon saja. “Bagi calon pelanggan yang ingin melakukan pasang baru sebetulnya enggak ribet kok, terlebih di lingkungannya sudah ada pipa PDAM Intan Banjar. Yakni hanya membawa fotocopy KTP saja ke kantor pusat atau ranting layanannya terdekat,” terang Syaiful. Lebih lanjut dirinya juga menjelaskan, sedangkan bagi pemohon yang hendak melakukan pasang baru namun belum ada saluran pipa PDAM Intan Banjar di pemukimannya, pemohon tentunya terlebih dahulu berkordinasi dengan kades atau RT setempat. Lewat Kades atau RT setempat itu pula nantinya mengolektifkan fotokopi para calon pemohon. Yang kemudian dilanjut-

kan diserahkan kepada kantor ranting atau pusat PDAM Intan Banjar. “Usulan penyediaan pipa baru untuk para pelanggan baru tersebut tentunya akan kami masukkan ke dalam program terlebih dahulu. Yang kemudian diajukan kembali dengan Pemda terkait penyediaan pipa tersebut,” terangnya. Dan perlu diketahui, berdasarkan SK baru, terlebih kepada calon pelanggan yang hendak melakukan pasang baru namun belum ada jaringan, panjang pipa yakni hanya satu hingga enam meter saja. “Sedangkan 12 meter sudah tidak diberlakukan lagi,” tuturnya. Para calon pelanggan yang hendak melakukan pasang baru dapat mengunjungi kantor layanan ranting PDAM Intan Banjar sendiri tersedia di Kertak Hanyar, Gambut, Sungai Tabuk, Desa Tambak Sirat Darat, dan kantor pusat PDAM Intan Banjar Banjarbaru. Humas PDAM Intan Banjar, M Azwar, menambahkan pihaknya sekarang ini juga sedang melakukan giat penertiban pada pelanggan nakal. Hal itu tak lain untuk memaksimalkan pelayanan PDAM Intan Banjar kepada pelanggannya memasuki cuaca kemarau saat ini. “Terlebih penertiban pelanggan menjadi perhatian kami yakni pelanggaan yang sebelumnya nonaktif namun secara diam-diam masih menikmati layanan ledeng,” tandasnya.(*)

PROSES PEMASANGAN SAMBUNGAN LANGGANAN: 1. Pendaftaran oleh calon pelanggan ◗ Mengisi formulir pendaftaran ◗ Fotokopi KTP (1 lembar) ◗ Materai Rp 6.000 (1 lembar) ◗ Membayar biaya pendaftaran sebesar Rp10.000. 2. Pembuatan SPKO (Surat Perintah Kerja Opname) 3. Survei lapangan oleh Bagian Perencanaan Teknik 4. Pembuatan gambar dan RAB (Rencana Anggaran Biaya) 5. Pemberitahuan kepada calon

pelanggan 6. Biaya Pemasangan standard dengan perincian sbb: Biaya pemasangan pipa standard (pipa 1-12 meter) Rp 1.372.500. 7. Biaya lain-lain setelah survei lapangan seperti : ◗ Biaya bongkar pasang/perbesaran pipa. ◗ Biaya bongkar aspal, semen dan bata pres. ◗ Biaya tambahan pipa lebih dari 12 meter. ◗ Biaya solong aspal.

8. Pembayaran pemasangan disetorkan melalui bank terdekat (atas nama Rekening PDAM INTAN BANJAR): Bank BNI 46 ——– Nomor Rekening : 0081307142 Bank BRI ——– Nomor Rekening : 0-242-01-000055-30-8 9. Pembuatan SPKP dan BAP 10. Proses pemasangan sambungan kurang lebih 6 hari kerja setelah pihak PDAM menerima slip bukti setoran pdaBANK dari pelanggan. (pdaid co mintanbnjar id) co.id mintanbnjar.co

DOK/BPOST GROUP

TUMPUKAN pipa PDAM berada di beberapa titik Jalan Gubernur Syarkawi.


4

Viva Barito

Metro Banjar

SABTU

15 AGUSTUS 2015

DUO SAYAP KANTONGI RESTU ZAINAL MESKIPUN Barito Putera tidak ambil bagian dalam Turnamen Piala Presiden 2015, dipastikan duo pemain sayap andalan mereka, Rizky Pora dan Dedy Hartono akan tampil di turnamen ini. Menariknya, duo pemain sayap Laskar Antasari itu akan tampil di Piala Presiden dengan menggunakan kostum yang menjadi ‘saudara muda’ Barito Putera, Martapura FC Kabupaten Banjar.

Dedy Hartono

Berdasarkan informasi yang didapat, Martapura FC memang membidik duo pemain sayap Barito ini untuk bisa bersaing di Turnamen Piala Presiden 2015. Selain melakukan pendekatan ke personal pemain, tim pelatih serta manajemen Martapura FC juga meminta izin dengan jajaran manajemen Barito Putera. Gayung pun bersambut. Ternyata manajemen dan juga petinggi Barito Putera merespons positif keinginan dari saudara

“Pora sebenarnya diincar PSGC Ciamis main di Piala Presiden, dan Dedy diajak Lampung FC main di Piala Kemerdekaan. Tapi keduanya sepertinya bergabung ke Martapura FC” S YARIFUDDIN ARD ARDASA ASA Asisten Manajer Barito Putera

mudanya ini. Kepastian merapatnya Pora dan juga Dedy ke Kota Serambi Mekkah, homebase Martapura FC ini sendiri dibenarkan Asisten Manajer Barito Putera, Syarifuddin Ardasa yang ditemui Metro, Jumat (14/8). “Martapura FC sudah menghubungi manajemen dan setelah dilakukan konfirmasi Presiden Klub Barito Putera, Zainal Hadi merestui Pora dan Dedy dipinjamkan membela Martapura FC selama turnamen, tentunya dengan prinsip klubnya juga bertanggung jawab,” kata Syari-

Tolak TTa awaran demi Banua Pemain ● Rizky Pora ● Dedy Hartono

Posisi Sayap kiri Sayap kanan

Klub penawar PSGC Ciamis Lampung FC

Syarat Melepas Duo Sayap ● Demi membela klub Banua ● Klub harus bertanggung jawab ● Pemain berkesempatan main lebih banyak

fuddin Ardasa. Dikatakan Syarifuddin, manajemen merestui kedua pemain andalannya memperkuat Martapura FC karena spirit tim sesama Banua. “Martapura FC saudara muda kami, jadi Barito juga punya spirit untuk mendukung sesama tim Banua. Selain itu, tentunya juga agar memberi kesempatan kepada pemain untuk tetap bisa beraktivitas di sepak bola karena saat ini Barito Putera juga tidak ikut turnamen apa pun kecuali ada kompetisi resmi,” katanya. Diakui Syarifuddin, sebenarnya duo pemain sayapnya ini sendiri sebenarnya juga dilirik tim lain yang akan berlaga di turnamen Piala Presiden maupun juga Piala Kemerdekaan yang digelar Tim Transisi. “Pora sebenarnya diincar oleh PSGC Ciamis main di Piala Presiden, dan Dedy diajak Lampung FC main di Piala Kemerdekaan. Tapi keduanya sepertinya bergabung ke Martapura FC. Mungkin Minggu ini keduanya sudah bergabung dengan Martapura FC,” ujar Syarifuddin. Dikonfirmasi terpisah, manajer Martapura FC Ami Said membenarkan, duo sayap Barito ini segera merapat

bersama timnya. “Alhamdulillah, manajemen Barito Putera memberi restu. Kami tentu sangat berterima kasih. Dan bergabungnya dua pemain ini, kami optimistis semakin bisa bersaing mengikuti turnamen,” ujarnya. (ran)

Rizky Pora

DOK

Sangat Pesimistis ISL Bisa Bergulir

DOK

● Nasib Wasit Pascakompetisi Dihentikan

Rela Jadi Pengemudi Go-Jek DEMI menjaga periuk nasi tetap ngebul di saat kompetisi profesional di Tanah Air mati suri karena konflik PSSI dengan Kemenpora, wasit beralih profesi menjadi pengemudi alat transportasi alternatif Go-Jek. Soal alih profesi para pengadil disampaikan Din Syamsudin dalam forum yang diadakan Komnas HAM membahas dampak dari pembekuan PSSI Kemenpora, Kamis (13/8) di Kantor Komnas HAM, Jakarta Pusat. Din merupakan salah satu wasit yang kerap memimpin pertandingan Indonesia Super League (ISL). “Wasit-wasit tidak memiliki pekerjaan tetap, dan sekarang kami hanya mengandalkan kebisaan-kebisaan yang dimiliki. Bahkan, bisa dibilang hampir 10 persen dari rekan kami beralih ke Go-Jek untuk menyambung hidup, ditambah dengan memimpin tarkam-tarkam yang ada,” ujar Din. Din mengaku sering mendapat pesan singkat dari rekan-rekan seprofesinya yang mulai limbung karena konflik sepak bola nasional tak kunjung berakhir. “Saya menerima SMS dari rekan-rekan yang meminta saya untuk memperjuangkan nasib para pengadil lapangan. Saya mengatakan, dampak pembekuan ini bagi wasit sangat besar efek dominonya. Keahlian kami hanya sebagai wasit lapangan. Jadi bisa dibilang hanya satu pintu pekerjaan kami. Kalau kompetisi dihentikan, kami mau makan apa?” kata Din. Forum yang digelar Komnas HAM tersebut selain dihadiri pihak wasit, juga pelaku sepak bola nasional, suporter, dan juga Ketua Umum PSSI, La Nyalla Mattalitti. Menpora Imam Nahrawi yang diundang, tidak hadir dalam pertemuan yang diset Komnas HAM sebagai awal jalan menuju islah pihak yang berkonflik. Komisioner Komnas HAM, Siane Indriyani, menyesali absennya Menpora. (blc/ggl)

KEINGINAN manajemen Barito Putera untuk segera mendapatkan kepastian terkait wacana bergulirnya kompetisi Indonesia Super League (ISL) musim baru, sepertinya belum bisa terjawab. Seperti diketahui beberapa hari sebelumnya, tepatnya Rabu (12/8) dilaksanakan managers meeting atau pertemuan antar manajer/pemilik klub oleh PT Liga Indonesia terkait rencana bergulirnya kembali kompetisi.

Dan manajemen Barito Putera pun ikut hadir bersama 18 klub ISL lainnya dalam pertemuan yang juga dihadiri perwakilan PSSI tersebut. Salah satu misi manajemen Barito Putera menghadiri manager meeting saat itu, tidak lain adalah ingin mendapatkan kepastian apakah kompetisi bisa benar-benar terealisasi berjalan pekan ketiga Oktober. Namun ternyata dari hasil manager meeting tersebut, PT Liga maupun juga PSSI masih belum bisa menjawab pertanyaan mengenai kepastian ini. “Mayoritas perwakilan klub yang hadir, juga mempertanyakan mengenai kepastian ini. Namun, tidak bisa dijawab, bahkan

ditanya peluang maupun persentasenya kemungkinan digelar juga tidak bisa dijawab,” ujar asisten manajer Barito Putera, Syarifuddin Ardasa, Jumat (14/8). Masih belum ada kepastian kompetisi bisa bergulir membuat Laskar Antasari, Syarifuddin yang turut hadir dalam managers meeting saat itu mengaku, manajemen pun menjadi sangat pesimistis. “Kami manajemen jadi pesimistis kompetisi bisa benar-benar terealisasi karena masih belum bisa

dipastikan juga,” jelasnya. Terlebih, seperti diketahui Menpora Imam Nahrawi dan juga BOPI sudah mengancam tidak akan memberikan rekomendasi izin keramaian kepada kepolisian jika PSSI dan PT Liga tetap ngotot menggulirkan kompetisi. Ditanya mengenai langkah manajemen menyikapi belum adanya kepastian tersebut, Syarifuddin menambahkan akan kembali menunggu perkembangan. “Rencananya 31 Agustus akan dilakukan

pertemuan lagi. Kalau ada perkembangan kompetisi bisa bergulir, tapi kalau tidak ada sepertinya kompetisi memang masih belum bisa digulirkan tahun ini juga. Makanya kami juga akan menunggu pertemuan akhir bulan nanti,” katanya. (ran) Pesimistis Melanda Laskar Antasari ✓ Belum ada kepastian dari PT Liga Indonesia ✓ Belum ada kepastian adanya izin keramaian ✓ Masih ada lanjutan managers meeting

NET

BPOST GROUP/DOKUMEN

LA G A Barito Putera dan Persegres di Stadion 17 Mei LAG Banjarmasin, menjadi laga pembuka ISL 2015. 1508/M4


SABTU

15 AGUSTUS 2015

Facebook

People in Motion

Gabung di FB Metrobjr

AKHIRNY A warga tak kuasa menahan keresahan akibat teror dengan AKHIRNYA munculnya pria misterius membawa jeriken berisi bensin yang diduga akan membakar rumah warga. Warga pun mendatangi Polresta Banjarmasin untuk mengadukan teror yang kini meresahkan warga Banjarmasin itu

GERAM TAPI BIKIN GEMES

Zaedy Lapan’Lapan sampai skrg motif perbuatan tersebut masih belum diketahui, huhu anehh

membuat musang panik, karena banyak kendaraan roda dua dan empat melintas. Lantaran lalu diambilnya dan dipelihara sampai sekarang,” kenangnya. Masih menurut Norman, meski mayoritas warga mengenal musang sebagai binatang yang buas dan pemangsa ayam, itik atau ikan, menurutnya masih bisa dipelihara. Apalagi dipelihara dengan baik. Misalnya diberi kandang yang bagus dan diperlakukan secara baik tentu bisa jinak. “Saya mengira saya sendiri yang memelihara musang, ternyata banyak bahkan ada komunitasnya,” kata warga Teluk Tiram Gang Ampera Banjarmasin tersebut. Pria yang bekerja sebagai tukang angkut itu mengatakan, setelah dirinya menjadi bagian dari komunitas banyak mendapatkan teman dan pengetahuan tentang musang. “Di komunitas ini saya juga bisa mengenali musang milik saya,” katanya. Sementar aitu, Ketua Komunitas Samba, Itis

Cham Choel BeDagum Mudahan cepat tertangkap pelakux. pak polisi harus segera bergerak, jangan sampai masyarakat yang akan menghakimi. R-Wiend Mudahan para aparatur Negara ini kada kisah TULI wan kada kisah BUTA, Muhammad Aulia Riski Klo di tanggap simbur pakai. jangan biarkan keresahan masyarakat semakin membuncah. aparat keamaan harus cepat bertindak, biar warga merasa nyaman dan tenang. Haf iz TTak ak urihing Hafiz akurihing banyu yasin,hehe. semoga pelakunya cepat tertangkap biar warga kembali tenang. Maria Ulfa Ulfah Stress kali orang tsb alias gila sehingga berbuat semaunya sendiri. Youne Ecco Tangkap dan sirami pasal KUHP, biar masyarakt kembali tenang dan tentram. Boni Fajarwan n ah, sama kah kira-kira pelakunya? aparat keamaan harus cepat bergerak untuk meredam keresahan itu Lukman salukut muha ny mun dpt biar jera. kasihan warga kalau dibikin resah. R Lainnya bbhan palui nang membawa jirigen tu bbhn nys ae,,inya tu tungtung melangsir bissa palui nya tuh ehahaha Almia Aslie Nakpekapuran Itu cuman isu ,hati2 sm profokator. apalagi ini mendekati pemilihan kepala daerah. Bartman Az kd salah x tiap mlm warga gantian ronda demi k amanan Sebut Saja Iman hantu api kalo! semoga cepat terungkap biar warga tidak terus-terusan resah dan cemas. Kada Ingat Nulis Ngaran Adakan ronda tiap rt biar masyarakat sama-sama berjaga dan mengantisipasi terjadinya halhal yang tidak diinginkan. MetaLik KLinik Buat wrga banjarmasin hrus lebih wspda lgi Musthaf a YYudh udh ystira Musthafa udhystira Modus z tuh ada lelaki misterius kmbali k’tahun 1997 wkt kerusuhan mitra plaza,bnyk ninja jer merajalela tp kd prnh ttangkap ninja x inipun mgkn sprti itu Fahdy Amk Ar Rantauw Rantauwi paling handak bagugusang haja tu MunaJat CHinta GeNt bla dpat tumpahi bensin k’awak”a Junay Hanie Al’farishie Mun bisa tetangkap aq minta kepala x ja geh lh gsan manggangan asam,,hahaa Arie Diamond Dlapantiga sikatttt pasung hnyr timbai ksungai Joussan Nagindi Bau politik pinanya pria misterius neh Pucuk Pisang Seram jua lah. kasihan warga, hidupnya menjadi tidak tenang dan selalu cemas. Muhammad Ikhwan Jgn lengah klu pina inya hndk baubah perhtian warga aja.. di balik teror nginih Japang TTak ak uma akuma yg bujurx tu bisa maling. tapi apapun itu, kita semua harus selalu waspada untuk mengantisipasi hal-hal yang tidak kita inginkan. Shanti Arisna YYanti anti Memang seharus.a d laporkan ke pihak berwajib, untuk mndapatkan keamanan khus, untuk mengantisipasi musibah yg tdk diinginkan, di tambah lagi kita berada dalam musium kemarau yg panjang, higga mnambah keresahan warga. D harap para polisi bisa menyikapinya,

5

Metro Banjar

Kristianto mengatakan, komunitas itu terbentuk pada 24 Agustus 2014. Komunitas itu didirikan sebagai bentuk keprihatinan dan kepedulian terhadap kelangsungan binatang yang dikenal galak itu. Dan saat ini respon warga terhadap komunitas itu cukup banyak, terbukti sudah memiliki jumlah anggota sebanyak 35 orang lebih. “Awal terbentuknya komunitas ini hanya empat orang yakni Dai, Lau dan Ovi. Kemudian sering kumpul di Taman Kamboja utamanya saat akhir pekan, lalu sepakat membentuk komunitas tersebut,” ujarnya. Pria yang bekerja di kontruksi jaringan orari itu mengatakan, tujuan pembentukan komunitas tersebut untuk melestarikan musang dan mengenalkan kepada masyarakat kalau musang tidak sekadar hama tetapi juga bisa menjadi hewan peliharaan. “Musang milik saya ini justru pemberian orang yang tidak terurus setelah menangkap. Kami minta untuk dirawat sampai sekarang ini,” kisah Itis.(buy)

BANJARMASIN POST GROUP/BURHANI YUNUS

MUSANG menjadi binatang yang akrab ditelingan warga Banua. Meskipun di sisi lain, warga benci dan geram dengan binatang yang satu ini lantaran dikenal merusak dan memakan ternak warga. Misalnya ayam dan itik. Bahkan hewan yang memiliki ciri-ciri berbulu, punya mata galak, mulut moncong dan punya ekor panjang itu, juga tidak jarang memangsa ikan keramba sehingga pemilik keramba tidak bisa menikmati panen ikan. Tak heran jika akhirnya musang menjadi target atau sasaran perburuan warga. Karena dianggap sebagai salah satu hewan yang meresahkan dan merugikan masyarakat. Di balik kesan ‘jahat’ dan ngerinya musang itu, ternyata binatang tersebut juga bisa mengasyikan. Bahkan kehadiran binatang itu bisa menghilangkan stres karena kelucuannya. Apalagi bagi warga yang memiliki kesibukan yang sangat tinggi, tentu cocok jika memelihara

musang. Karena tingkahnya itulah bisa memberikan alternatif hiburan yang menarik, sekaligus menghilang stres. “Spulang kerja selalu menyempatkan diri memegang musang. Setelah memegang dan memandanginya, stress karena kerja seharian langsung hilang. Bagi saya, musang ini seperti obat. Selain itu karena binatang ini jadi betah di rumah,” kata Norman. Norman merupakan salah satu dari 35 anggota Komunita Sahabat Musang Banjarmasin (Samba). Menurutnya, selama ini musak termasuk binatang yang galak, sehingga dia jijik dan takut terhadap binatang tersebut. Awalnya dia memelihara musang itu saat dia pulang kerja mengetahui warga yang berhasil menangkap musang dari kolong rumahnya. Kemudian musang itu diikat lehernya menggunakan tali plastik yang diberi beban berupa batu besar. Setelah itu, di-

letakkan di tengah jalan raya agar ditabrak kendaraan. “Rupanya kondisi itu

Komunitas Sahabat Musang Banjarmasin Berdiri: 24 Agustus 2014 Anggota: Lebih 35 orang Ketua: Itis Kristianto

Sonya jar orang ini orang mengaji kesugihan jar.. Abdul Manaf Cdh Ulun gin rancak melihat org yg kada dikenal membawa jirigen isi bensin di sekitar pom sabilal dan jln pulau laut depan d’cost, handak menagur kalo disangka sok kenal. Ulun bisa bedoa haja mudahan sidin barajaki. GazaLi Rahman ngintu org handak malangsir, handak bajualan abdul manaf ae.. wkwk Dhani Ajzha Ghien Mudah2an ini hanya sekedar isu aja.isu seperti ini dulu juga pernah terjadi,dan tidak terbukti. Rion Ritzal Al-Banjary Usut tuntas jgn biarkan mereka meneror warga lagi,beri efek jera,biar yg lain ga ada yg meumpati lagi . BANJARMASIN POST GROUP/BURHANI YUNUS

1508/M5


6 ■

Gadget Plus

Metro Banjar

What’s New

Apple Sasar Pebisnis

NET

APPLE tampaknya sedang putar otak untuk menggenjot kembali popularitas iPad. Pada 6 kuartal berturutturut, tablet tersebut menunjukkan penurunan angka penjualan yang semakin signifikan. Menurut The Wall Street Journals (WSJ), perusahaan berlogo apel tergigit itu berencana meningkatkan kemampuan iPad untuk kebutuhan bisnis. Untuk itu, Apple dikabarkan tengah menjalin kerjasama dengan beberapa pengembang aplikasi.

Dilansir KompasTekno dari Engadget, ada 40 pengembang aplikasi enterprise yang telah dirangkul Apple untuk meningkatkan kemampuan iPad. Inisiatif tersebut dinamakan “Mobility Partner Program” atau MPP. Aplikasi-aplikasi yang dikembangkan antara lain memberi solusi pada proses akuntansi dan pendaftaran kas digital. Para rekan pengembang juga akan mengirimkan perwakilannya ke kantor Apple untuk melatih para spesialis bisnis Apple agar lebih mumpuni dalam mengembangkan

Smart Friend

Bukan Hanya untuk Komunikasi TUNTUTAN pekerjaannya yang berkiprah di dunia entertainment, membuat Gina Putri memiliki alat komunikasi lebih satu buah. Tak heran dalam urusan memilih gadget, cewek yang satu ini sangat selektif. Selain membandingkan harganya, dia juga mencari gadget yang memiliki keunggulan dan mendukungnya dalam melaksanakan kegiatan sehari-hari. Tak heran jika saat ini, penyanyi dangdut yang biasa menyanyi di kafe-kafe di Banjarmasin ini memiliki tiga unit smartphone. Selain untuk komunikasi, juga mendukung aktifitasnya. “Yang jelas lebih dari dua, tapi itu bukan untuk gayagayaan. Semuanya berfungsi dan sesuai keperluan,” ujarnya. Gina memiliki BlackBerry type Q10, yang digunakan selain untuk komunikasi dengan orang-orang terdekatnya, juga untuk komunikasi dengan relasi. “Ini untuk telepon dan BBM. Jadi kalau ada tawaran menyanyi bisa langsung kontak di gadget ini,” terangnya. Kemudian dia juga memiliki gadget jenis Samsung Tab 2 yang kegunaannya sebagai alat cadangan berkomuniaksi. “Nah kadang saat tampil dan Q10 lupa dicharge jadi ada cadangan. Karena kalau BlackBerry mati terus ada tawaran job bisa nyambung ke Tab ini,” urai Gina. (arl)

Gina Putri

SABTU

15 AGUSTUS 2015

Good Game

Candy Crush Terus Menurun

iPad untuk pebisnis. Pembentukan MPP sebenarnya telah disinggung Apple pada April 2015 lalu. Namun, belum jelas siapa saja rekan pengembang yang tergabung di dalamnya. Yang jelas, Apple juga secara spesifik menyebut AT&T dan Verizon sebagai rekan di sektor operator. Apple berencana mengajak kedua operator tersebut untuk memasarkan aplikasi bundling untuk iPad di masa depan. WSJ menambahkan, upaya Apple menggenjot penjualan iPad sejauh ini telah direspons oleh beberapa pemilik bisnis kecil menengah. Disinyalir, Apple telah mengundang pemilik perusahaan kecantikan untuk bertemu dengan anggota MPP. Dalam pertemuan tertutup itu, Apple meyakinkan perusahaan kecantikan tersebut menggunakan iPad untuk kebutuhan akuntansi perusahaan. Ini dinilai lebih efektif ketimbang metode pencatatan dengan buku. Sebuah restoran di Toronto juga dikabarkan telah diprospek untuk bekerjasama dengan memanfaatkan produk iPad. Dalam hal ini, Apple memasarkan iPad sebagai perangkat yang mengakomodir kemampuan pendaftaran .(kps/tribunnews) kas digital.(kps/tribunnews)

NET

GAME Candy Crush yang sempat meledak semakin kehilangan pamornya. Seiring popularitasnya menurun, King Digital Entertainment selaku pembesutnya juga terus merugi. Seperti dilansir Wall Street, Jumat (14/ 8), King mengalami penurunan laba bersih sebesar 28% pada kuartal terbaru. Pendapatan dari game menyusun permen ini juga terus menurun. Pada kuartal kedua, perusahaan asal

Swedia ini melaporkan keuntungan bersih sebesar USD 119 juta atau 38 sen per lembar saham. Angka ini turun dari periode yang sama di tahun sebelumnya, USD 165 juta atau 52 sen per saham. Pendapatannya turun 18% menjadi USD 490 juta. Rendahnya keuntungan dan pendapatan tak dipungkiri King adalah akibat dari melemahnya performa game andalannya, Candy Crush. Meski demikian, King akan tetap meneruskan investasi untuk game

tersebut. “Candy Crush akan dipertahankan. Kami terus melakukan inovasi, menambah level dan elemen baru pada gameplay,” kata Chief Executive King Riccardo Zacconi. Candy Crush pernah berjaya menjadi game mobile yang sangat populer. Para penggila game ini rela menghabiskan duit untuk aplikasi di dalamnya. Mereka yang keranjingan tidak akan keberatan untuk membeli aplikasi demi mendapatkan extra live, extra move dan fitur lain yang memungkinkan mereka bisa terus melanjutkan permainan. Tanpa disadari, jika ditotal keseluruhan pembelian aplikasi di dalam game ini mencetak angka yang cukup fantastis. Laporan lain yang dilansir The Guardian menyebutkan, sepanjang tahun 2014, total belanja aplikasi yang dihabiskan para gamer permainan menyusun permen dan coklat ini mencapai USD 1,3 miliar. King saat ini sedang berupaya membedakan portfolionya agar pendapatannya tidak sepenuhnya bergantung pada Candy Crush Saga. Karena seperti diketahui, game besutan King tak cuma Candy Crush Saga, melainkan masih ada sejumlah judul game lainnya. (dtc)

APAPUN KONDISINYA TETAP JERNIH INOVASI tidak berhenti dilakukan vendor asal Tiongkok Coolpad yakni Coolpad SKY E501. Meski termurah namun spesifikasi yang ada tidak kalah dibanding atasnya. Coolpad SKY E501 dirilis untuk segmen kelas menengah dan hadir dengan desain keren, serta punya beberapa ciri khas pada produknya yang membuat penggunanya lebih percaya diri. Dan smartphone ini belum lama hadir di Banua. Kepala Toko Arthomoro Celuller Jalan Veteran Banjarmasin, Dias mengatakan, Coolpad SKY E501 tampil

Spesifikasi teknis Coolpad SKY E501 Operating system : Android 4.4 Kitkat, Cool UI. 6.0 Processor : Snapdragon 410 MSM8916 - 64 bit Quadcore 1.2 GHz GPU - Adreno 306 RAM : 1 GB Memori Internal : 8 GB (Up to 64 GB) Display : IPS 5.5? qHD 960 x 540 Pixel Camera : 8 MP AF (Sony Exmor R) + 2MP FF Connectivity : LTE 1800/2100/2600 MHZ WCDMA 900/2100 MHZ Wireles Connectivity : Wifi (802.11 b/g/n), Wifi-Hotspot Bluetooth 4.0, GPS, A-GPS Battery : 2500 mAH Body Dimension: 153 x 77.5 x 8.6 mm

dengan desain tanpa bezel. Yakni bisa tampil keren dan dinamis dengan aksen krom di bagian rangka samping dan melengkung pada sudut-sudutnya. Smartphone ini hadir dengan layar 5,5 inci IPS beresolusi qHD 960 x 540 pixel yang menghasilkan kerapat-

an piksel cukup rendah, ukuran layar ini lebih cocok bila dianggap sebagai phablet atau note. Phablet ini dibekali prosesor Quadcore 1.2 GHz dengan chipset 64 bit Snapdragon 410 MSM 8916 yang dikombinasi RAM 1GB dan memori internal 8GB. “Masih bisa ditambah slot ekspansi via kartu SD hingga 64GB, Sistem operasinya adalah Android 4.4 Kitkat dengan antarmuka pengguna Cool UI 6.0,” terang dia. Smartphone Dual SIM ini memiliki kamera belakang 8 Megapixel lengkap dengan LED Flash dan sensor sony Exmor R. Sedangkan kamera de-

pannya 2 Megapixel. Konektivitas yang ditawarkan di Coolpad SKY E501 adalah 4G LTE, lalu Wifi (802.11 b/g/n), Wifi-Hotspot, Bluetooth 4.0, GPS, dan AGPS. Smartphone ini memiliki ketebalan 8.6mm dan semua performanya ditunjang batere berkapasitas 2500 mAh. Harga Phablet Note Coolpad SKY E501 adalah Rp 1.999.000. Artinya tidak terlalu mahal bila melihat spec memori dan kamera nya. Kemudian, sektor kamera yang dibawa smartphone ini pun cukup menarik. Pada bagian belakangnya, terdapat kamera berkekuatan 8 MP, yang juga telah dilengkapi dengan autofocus, LED flash, HDR. Panorama dan sensor Sony Exmor R yang memberikan kinerja prima untuk menunjang dapat membidik gambar dengan hasil yang baik sekalipun ditangkap dari kondisi pencahayaan yang minim. Selain itu, terdapat pula kamera depan berkekuatan 2 MP, yang dapat Anda gunakan untuk berfoto selfie dan menjalankan panggilan video menggunakan aplikasi messenger semacam Skype dan Line. Kemudian Coolpad Sky menawarkan fitur dual SIM stand-by, dimana kedua slot tersebut mampu menangkap frekuensi GSM 850 / 900 / 1800 / 1900, WCDMA 850 / 900 / 2100 dan LTE, dengan kecepatan maksimal akses data yang dapat ditangkap mencapai 150 Mbps untuk download dan 50 Mbps untuk upload.(arl)

1508/M6


Public Services

SABTU 15 AGUSTUS 2015

Update Per Bulan DENGAN BPJSTK Mobile, website dan sms, maka peserta lebih mudah mengetahui perkembangan saldo per bulan atau per tahun. Informasi ini memberikan rasa aman dan nyaman untuk masa depan. Bagi peserta BPJSTK yang masih aktif bekerja, maupun yang sudah berhenti bekerja namun belum memenuhi syarat untuk mengambil uang JHT-nya, sangat baik memanfaatkan aplikasi BPJSTK Mobile ini. Fungsi utamanya adalah untuk cek saldo JHT setiap saat. Apalagi bagi peserta yang sudah tidak bekerja, ini penting sekali mengingat sudah tidak akan lagi mendapat slip laporan saldo JHT tahunan dari perusahaan. Ukuran aplikasinya juga tidak besar, cuma 4,68 MB saja, sehingga tidak akan membebani memori smartphone kita. Tapi untuk bisa menggunakan aplikasi ini kita wajib memiliki email. Kepala Bagian Pemasaran BPJS Ketenagakerjaan Cabang Kalsel Wira Junjungan Sirait, menjelaskan, manfaat cek saldo tiap bulan akan memberi transparansi bagi peserta, berapa dana disetor dan berapa saldonya. “Misal, ingin tahu apakah gaji Anda sama nilainya seperti dilaporkan perusahaan tempat bekerja. Gaji Rp 1,5 juta apakah benar didaftarkan senilai itu atau hanya Rp 1 juta. Ini kan merugikan peserta,” urai Wira. Dia menambahkan, meng-update data via website, paling penting adalah nomor e-KTP. Dengan menginput nomor tersebut maka data kepesertaan tidak akan tertukar dengan peserta lainnya. (dea)

BPOST GROUP/SALMAH

Wira Junjungan Sirait

FITUR APLIKASI BPJSTK MOBILE: 1. Pendaftaran menggunakan Data kependudukan 2. Cek Saldo Jaminan Hari Tua (JHT) secara Online cepat dan akurat 3. Simulasi Perhitungan Jaminan Hari Tua (JHT) 4. Informasi Program 5. Informasi Kantor Cabang 6. Informasi Pusat layanan dan Sosial Media Sumber: BPJS Ketenagakerjaan Kalsel

Metro Banjar

7

TELEPON PENTING Banjarmasin 4772520

PLN Kalselteng

4772633 4772261 4772564 3359050

PLN Cabang Banjarmasin PDAM Bandarmasih Banjarmasin

3253617 Dinas Kependudukan dan Pencatatan Sipil 4367171

Kota Banjarmasin

3360010 3355661

Dinas Kesehatan Kalsel

4364646 Dinas Kesehatan Banjarmasin

304863

BPOST GROUP/SALMAH

365177

SEJUMLAH peserta BPJS sedang berurusan dan mendapat pelayanan dari petugas di kantor BPJS Ketenagakerjaan Kalsel.

CEK SALDO JHT CUKUP BUKA HP TEKNOLOGI informasi semakin canggih. Mengakomodasi segala kebutuhan informasi, BPJS (Badan Pengelola Jaminan Sosial) Ketenagakerjaan atau BPJSTK mempermudah pesertanya dengan layanan mobile. Dengan aplikasi BPJSTK mobile yang terinstal di ponsel atau tablet android, peserta tidak lagi harus datang ke kantor BPJS Ketenagakerjaan. Cukup buka aplikasi handphone (HP) pintar, Anda sudah bisa mendapatkan informasi. Kepala Bagian Pemasaran BPJS Ketenagakerjaan Cabang Kalsel Wira Junjungan Sirait, menjelaskan, BPJSTK mobile merupakan aplikasi pelayanan melalui gadget untuk peserta sebagai bentuk perluasan media layanan informasi Program BPJS Ketenagakerjaan, agar dapat diakses di mana pun dan kapan pun. “Aplikasi akan terus dikembangkan sesuai dengan kebutuhan peserta BPJS Ketenagakerjaan, mempermudah mendapatkan informasi yang berkaitan dengan program pelayanan yang selalu hadir di perangkat smartphone,” jelasnya. Dengan aplikasi BPJSTK mobile tersebut fitur yang bisa dimanfaatkan yaitu cek saldo JHT (Jaminan Hari Tua), Simulasi Perhitungan Saldo JHT. Selain itu fitur lainnya Informasi

Selama ini hanya dapat laporan tertulis tentang JHT dari kantor. Nah, kalau ada aplikasinya, saya bisa memantau setiap saat I D A W AT I Karyawan di Banjarmasin

Program JKK, Informasi Kantor Cabang, Sosial Media link, Layanan e-saldo JHT Tahunan, Informasi Program JHT, Informasi Program JKM (Jaminan Kematian) dan Contact Center. Aplikasi BPJSTK Mobile melalui BlackBerry bisa diunduh di BlackBerry Application World, iPhone mengunduh di Application Store atau pengguna Android mengunduhnya di Google Play. “Selain itu bisa melalui website kami www.bpjsketenagakerjaan.co. id dengan mendaftarkan nomor KTP, nama ibu kandung, nomor handphone dan email,” paparnya. Bagi yang menggunakan ponsel biasa, bisa pula menggunakaan layanan SMS ke 2757 untuk mengecek saldo JHT dengan mengetik daftar saldo#nomor KTP#nama kepesertaan#tanggal lahir#nomor peser-

ta#email. “Informasi lebih lanjut tentang layanan aplikasi maupun seputar BPJS Ketenagakerjan bisa menghubungi call center 1500910,” saran Wira. Adanya aplikasi melalui mobile, sms dan website disambut baik sejumlah peserta. Apalagi sekarang sudah banyak masyarakat yang memiliki gadget canggih dan paham berinternet. Idawati, karyawati percetakan di Banjarmasin, senang atas adanya aplikasi untuk ponsel dan android. Ia pun ingin mencobanya supaya bisa mengakses berbagai informasi kepesertaannya. “Selama ini dapat laporan tertulis dari kantor. Jika tidak dibagikan, saya tidak tahu perkembangan dana jaminan sebagai peserta. Kalau ada aplikasinya saya bisa memantau setiap saat,” ujarnya. Imanuddin, karyawan kontraktor di Banjarmasin, mengaku pernah membuka website BPJS Ketenagakerjaan. Namun, sebatas membacabaca, belum melakukan registrasi akun karena belum tahu maksudnya. “Sekarang sudah tahu apa kegunaannya, saya akan coba registrasi akun di website-nya,” tukasnya, seraya mengatakan akan menginformasikan hal ini pada temantemannya sesama peserta. (dea)

304803 Dinas Pendidikan Kalsel 363885 363885 53913 Posko BPBD

4721113

BPK Buser Induk

7714690

BPK Kompas

6216684

Banjar Pemkab Banjar

6292009

Dinas Kesehatan Banjar

721203 722387

BPK Melati (Martapura)

087815950460 6109070

PDAM Intan Banjar

4772061 4782004

Banjarbaru Dinas Kesehatan Banjarbaru

781588 781588

Polres Banjarbaru

2772266

RSUD Banjarbaru

4772380

Polsek Banjarbaru Kota

4772533

Polsek Banjarbaru Timur

7571543

Polsek Banjarbaru Barat

4705210

Koramil Banjarbaru

4772437

RS Syamsudin Noor

4705118

Barito Kuala PDAM Barito Kuala

Penerbit SIUPP Direktur Utama Pemimpin Umum

4799013

: PT Cahaya Media Aditama : No.1646/SK/Menpen/SIUPP/1999 Tanggal 10 September 1999 : Herman Darmo : HG (P) Rusdi Effendi AR

Banjarmasin Post Group Pemimpin Redaksi: Yusran Pare Wakil: Harry Prihanto Redaktur Pelaksana: Dwie Sudarlan Manajer Peliputan: Elpianur Achmad Asisten Manajer Peliputan: R Hari Tri Widodo Manajer Produksi: M Taufik Redaktur Eksekutif : Muhammad Yamani (Banjarmasin Post/

Online), Mulyadi Danu Saputra (Metro Banjar), Irhamsyah Safari (Serambi Ummah) Manajer Redaksi: Irhamsyah Safari Wakil: Agus Rumpoko Redaktur: M Royan Naimi, Alpri Widianjono, Mahmud M Siregar,

HALO BANJARMASIN

Aya Sugianto, Budi Arif RH, Mohammad Choiruman, Anjar Wulandari.

HALO BANJAR

Asisten:

Ernawati, Idda Royani, Siti Hamsiah, Kamardi, Syamsuddin.

Staf Redaksi: Umi Sriwahyuni, Sudarti, Halmien Thaha, Murhan,

Eka Dinayanti, Hanani, Burhani Yunus, AM Ramadhani, Syaiful Anwar, Syaiful Akhyar, Khairil Rahim, Ibrahim Ashabirin, Faturahman, Irfani Rahman, Jumadi, Edi Nugroho, Doni Usman, Mustain Khaitami (Kabiro), Hari Widodo, Ratino Taufik, M Risman Noor, Salmah, M Hasby Suhaily, Helriansyah, Didik Triomarsidi, Sofyar Redhani (Kabiro), Nia Kurniawan, Mukhtar Wahid, Rendy Nicko Ramandha, Restudia, Yayu Fathilal, Frans, Nurholis Huda, Aprianto, Man Hidayat, Reni Kurnia Wati, Rahmadhani.

SYARAT MEMBUAT AKTA KELAHIRAN KEPADA Yth pegawai atau staf yang bertugas di Kantor Disduk Capil Banjarmasin. Saya mau tanya, syarat untuk membuat akta kelahiran apa saja. Mohon penjelasannya. 082353336366 TANGGAPAN: SECARAumum, persyaratan umumnya, Keterangan

Fotografer: Kaspul Anwar Tim Pracetak: Syuhada Rakhmani (Kepala), M Syahyuni,

Aminuddin Yunus, Syaiful Bahri, Edi Susanto, Sri Martini, Kiki Amelia, Rahmadi, Ibnu Zulkarnain, Achmad Sabirin, Ahmad Radian, M Trino Rizkiannoor, M Denny Irwan Saputra, Nata Prima. Biro Jakarta: Febby Mahendra Putra (Kepala), Domuara Ambarita,

Murdjani, Antonius Bramantoro, Budi Prasetyo, Fikar W Eda, FX Ismanto, Johnson Simandjuntak, Rahmat Hidayat, Yulis Sulistyawan, Choirul Arifin, Hendra Gunawan, Sugiyarto Penasihat Hukum: DR Masdari Tasmin SH MH Pemimpin Perusahaan: A Wahyu Indriyanta General Manager Percetakan: A Wahyu Indriyanta

lahir anak, buku nikah orangtua, KTP suami dan istri, Kartu Keluarga (KK), mengisi formulir, menghadirkan dua saksi. Untuk lebih jelas persyaratan secara teknisnya, bisa langsung datang ke kantor catatan sipil Kota Banjarmasin di Jalan Sultan Adam Banjarmasin. Kairul Saleh Kadisdukcapil Kota Banjarmasin

Asisten General Manajer Percetakan : Suharyanto Wakil PP (Bidang Humas-Promosi): M Fachmy Noor Manajer Iklan: Helda Annatasia (08115803012) Alamat: Gedung HJ Djok Mentaya Jl AS Musyaffa No 16

Banjarmasin 70111, Telp (0511) 3354370, Fax (0511) 4366123, 3353266, 3366303 Bagian Redaksi: Ext. 402, 405 Bagian Iklan: Ext. 113, 114

Kapan Pengaspalan Dilakukan KEPADA Dinas Bina Marga (PU). Jalan di Perumahan Banua Anyar Permai, kapan diaspal? Padahal sudah dua kali dilakukan pengukuran lebar dan panjang jalan dari awal tahun tadi (2015). Tapi pengerjaan pengaspalan belum juga dilakukan. Apalagi, jalan ini sangat berfungsi bagi warga setempat untuk melakukan aktivitas sehari-hari. Jika musim hujan, jalan tak lagi berbentuk. Hanya becek dan kubangan air yang ada. Mumpung masih musim kemarau, pengaspalan mohon segera dilakukan. Mohon bantuannya, karena sudah bertahun-tahun jalan tersebut rusak. Terima kasih. 08125000532

Pengaduan Langganan: 08115000117, (0511) 3352050 Biro Jakarta-Persda: Redaksi, Jl Pal Merah Selatan No 12

Lantai II Jakarta 10270, Telp (021) 5483008, 5480888 dan 5490666 Fax (021) 5495358

TANGGAPAN: DALAMmelakukan pembangunan, peningkatan atau perbaikan jalan, sebelumnya kita harus melakukan survei dan pendataandilapangan.Kemudiandalampelaksanaanpekerjaannya secara bertahap akan dilaksanakan menyesuaikan kemampuan pemerintah daerah dalam mengalokasikan dananya. UntukjalanperumahanBanuaAnyarPermaiakanmenjadi prioritas untuk diprogramkan dalam peningkatan jalan. Masyarakat diharap untuk bersabar dan terima kasih atas informasinya.

Perwakilan Surabaya: Jl Raya Jemursari 64 Surabaya,

Telp (031) 8471096, 8483428, Fax (031) 8471163 Biro Banjarbaru: Jl Mister Cokrokusumo Kav 15-17 Widya Chandra

Utama, Cempaka, Kota Banjarbaru Telp (0511) 4780355 Fax (0511) 4780356 Biro Palangka Raya: Jl RTA Milono Km 1,5 Palangkaraya

Telp (0536) 3242922 TARIF IKLAN: Display/Advertorial Hal 1: Hitam Putih (BW): Rp 22.500/mmk

Berwarna (FC): Rp 45.000/mmk Iklan Kuping: Berwarna (FC): Rp 50.000/mmk Display/Advertorial Hal Dalam: Hitam Putih (BW): Rp 11.250/mmk ILUSTRASI: BPOST GROUP/FUAD

Rustam Kabid Binamarga Kota Banjarmasin

Lampu Jalan Gg 8 Tidak Nyala KEPADA pihak yang terkait. Lampu penerangan jalan, terutama depan Gang 8 Rawasari dan lampu Gang 8 nya pada tiang I keduanya tidak menyala. Sedangkan yang lain menyala. Mohon segera dinyalakn lampu tersebut. 082351820007

Bagian Sirkulasi: Ext. 116, 117

TANGGAPAN: TERIMAkasih atas informasinya. Laporannya akan kita tindaklanjuti dengan melakukan pengecekan di lokasi. Marjuki Kabid PJU Dinas Bina Marga Kota Banjarmasin

Penerangan Jalan Banyak Mati KEPADA Kepala Dinas Tata Kota Kab Banjar atau instansi terkait. Tolong lampu penerangan di Jalan Irigasi Kelurahan Tanjung Rema Darat diperhatikan, karena lampunya banyak yang mati. Mohon ditindaklanjuti. Terima kasih. 081250000200

Berwarna (FC): Rp 22.500/mmk Iklan Sosial/keluarga: Hitam Putih (BW): Rp 7.500/mmk

Berwarna (FC): Rp 15.000/mmk Iklan Baris: Hitam Putih (BW): Rp 7.500/baris

Berwarna (FC): Rp 10.000/baris Iklan Satu Kolom: Hitam Putih (BW): Rp 7.500/mmk

Berwarna (FC): Rp 15.000/mmk Catatan: Harga belum termasuk PPN 10% Harga Langganan: Rp 55.000/bulan Percetakan: PT Grafika Wangi Kalimantan Alamat: Lianganggang Km 21 Landasan Ulin Selatan Banjarbaru

Telp (0511) 4705900-01. Isi di luar tanggungjawab percetakan

WARTAWAN ”BANJARMASIN POST GROUP” SELALU DIBEKALI TANDA PENGENAL DAN TIDAK DIPERKENANKAN MENERIMA/ MEMINTA APA PUN DARI NARASUMBER


8

Metro Banjar

Luluh Dirayu Wanita

Metro Buffer Tato Kenangan

◗ Sambungan halaman 1

◗ Sambungan halaman 1

sementara pemiliknya tidur di lantai. “Saya ambil semuanya karena tertarik untuk memiliki,” bebernya. Menjelang siang handphone hasil curiannya berbunyi. Dia pun menjawab panggilan di handphone itu yang ternyata suara perempuan. “Perempuan itu mengajak bertemu dan menawarkan jika dia mengembalikan handphone akan dikasih uang,” katanya. Hasbi mengaku tergiur tawaran itu mengikuti saran perempuan itu. “Katanya kalau handphone diserahkan saya akan dikasih uang Rp 200 ribu. Perempuan itu Dia ngajak ketemuan jam 11.00 mengajak siang di sekitar Jalan A Yani,” tuturnya. bertemu dan Rayuan perempuan itu menawarkan membuai Hasbi. Namun tak jika dia lama setelah berbicara dengan wanita itu, polisi datang mengembalikan menyergap Hasbi. Yang menarik, handphone polisi yang membekuk Hasbi akan dikasih adalah anggota Satlantas uang Polresta Banjarmasin. Kala itu, anggota Satlantas HASBI yang tengah stanby di Jl A Yani km 6 menerima laporan pencurian dari Leo Setiawan. 6 kepada petugas lalulintas yang tengah stanby di pos. Petugas yang menerima laporan melakukan langkah dengan memancing Hasbi agar keluar dari persembunyian. Tanpa kesulitan, Aiptu Tarigan dan Brigadir Tony membekuk Hasbi saat itu. “Korban melapor kehilangan 4 buah handphone. Setelah menerima laporan anggota jaga memancing tersangka dan berhasil ditangkap,” kata Kasatlantas Polresta Banjarmasin Kompol Henry Novika Chandra Sik MH. Disebutkan, tertangkapnya Hasbi merupakan salahsatu contoh efek dari pergelaran personil di lapangan sehingga masyarakat mudah melapor dan Polri cepat laksanakan upaya hukum. Kasatreskrim Polresta Banjarmasin Kompol Wildan Alberd melalui Wakasat AKP Sony L Gaol membenarkan perihal penangkapan tersangka pencurian handphone. “Kini masih diproses dan kami kembangkan. Kami imbau masyarakat senantiasa berhati-hati membawa atau menyimpan barang berharga,” katanya. (kur)

muda dia sudah akrab dengan ‘kerasnya’ kehidupan penjara. Tidak heran jika saat ditangkap dia hanya santai tanpa mimik muka panik. Dari balik lengan kaos yang dikenakan, lengannya dipenuhi tato. “Iya ada tato, cuma di kedua lengan. Tubuh tidak ditato,” katanya. Ternyata tato itu dia akui kenang-kenangan dari Lapas Telukdalam. Sebelum tertangkap itu, dia sudah dua kali masuk Lapas

Ayam Renyah Harga... ◗ Sambungan halaman 1

Puas Makannya. Sudah begitu, ternyata harga paket sajiannya cukup murah. Paket A misalnya, cuma Rp 8.000. Terdiri atas nasi putih, sepotong ayam goreng paha bawah dan teh manis. Lalu Paket B, hanya Rp 12 ribu. Meliputi nasi putih, dada atau paha atas atau sayap dan segelas teh manis. Kemudian Paket C, seharga Rp 17 ribu; nasi putih, dada atau paha atas atau sayap atau paha bawah dan teh manis. “Kami juga menyediakan nasi goreng,” tambah Endah, pemilik Raja Chicken. Disebutkan dia, Paket 1 hanya Rp 12 ribu, terdiri atas nasi goreng, ayam goreng paha bawah dan teh manis. Paket 2, Rp 15 ribu meliputi nasi goreng, dada atau paha atas atau sayap dan teh manis. Sedangkan Paket 3, Rp 20 ribu berupa nasi goreng, dada atau paha atas atau sayap atau paha bawah dan teh manis. “Sajian kami punya cita rasa khas. Makanya terus disukai masyarakat sejak kami buka dua tahun lalu. Dan saat ini Raja Chicken sudah ada tiga tempat,” kata Endah. Adapun dua lokasi lain Raja Chicken masing-masing di Jalan Belitung Darat, di samping musala kuning, dan di Angsau, Pelaihari, Kabupaten Tanahlaut. “Ayam yang kami sajikan renyah dan harganya terjangkau. Silakan buktikan sendiri,” tantang Endah. Ditambahkan dia, pihaknya juga melayani katering atau kotakan untuk acara wisuda, rapat di kantor-kantor atau lainnya. Bagi yang berminat, silakan hubungi nomor telepon 0511- 3307836. Raja Chicken buka pukul 08.00 Wita sampai pukul 22.00 Wita. (has)

? Kenapa Dada Lebih Disuka? SECARA umum, daging ayam lebih rendah lemak dan kalori dibanding daging jenis lain. Namun, sehat atau tidaknya hidangan ayam tergantung bagian mana yang digunakan, bahan pelengkap, dan cara memasaknya. Dada ayam biasanya memiliki lebih banyak daging dibanding paha ayam. Dagingnya lebih kering dan berserat karena tak mengandung lemak. Sedangkan daging paha ayam lebih basah dan gurih karena lebih berlemak. Daging paha ayam terasa lebih gurih karena mengandung lebih banyak lemak, yakni 15 gram dalam satu cup (225 gram) daging. Dengan porsi yang sama, kandungan lemak dalam dada ayam jauh lebih rendah, yakni 5 gram. Makanya, kalori paha ayam juga lebih tinggi, yakni 293 kalori dibandingkan 231 kalori pada dada ayam. Tak hanya lebih rendah lemak dan kalori, daging dada ayam juga lebih tinggi protein. Per cupnya mengandung sekitar 43 gram protein, sementara paha ayam 36 gram. Niacin pun lebih banyak terdapat pada dada ayam. Dibanding paha ayam yang hanya mengandung 9 gram niacin, dada ayam mengandung 19 gram jenis vitamin B tersebut. Bagaimanapun juga, paha ayam unggul dalam kandungan zat besi dan zinc dibanding dada ayam. Per cup paha ayam mengandung hampir 2 mg zat besi dan 3,5 mg zinc, sementaradada ayam hanya mengandung 1,5 mg zat besi dan 1,5 mg zinc. Seluruh data tersebut diambil dari situs Live Strong (11/04/11). Berdasarkan informasi dari situs resmi KFC, seporsi daging dada fried chicken seberat 175-181 gram mengandung 320-520 kalori. Di dalamnya terkandung 14-34 gram lemak, termasuk 3-5 gram lemak jenuh. Selain itu, sajian cepat saji ini juga mengandung 110-145 mg kolesterol, 1.1301.220 mg sodium, serta 29-36 gram protein. Bagaimana dengan paha fried chicken di restoran tersebut? Dalam 100-110 gram paha ayam, terkandung 290-370 kalori serta 21-27 gram lemak, termasuk 4,5-5 gram lemak jenuh. Kolesterolnya 75-100 mg, sementara sodiumnya 760-850 mg dan proteinnya 15-18 gram. Rentang angka ini berdasarkan jenis sajian fried chicken di KFC, seperti Original Recipe, Extra Crispy, dan Spicy Crispy. Kesimpulannya, daging dada ayam relatif lebih baik dalam segi nutrisi dibanding daging paha ayam. Jika ingin lebih menyehatkan, buang kulit dan lemaknya. Meskipun pada ayam goreng lapisan kulit ini yang lebih renyah dan gurih. (food.detik.com)

SABTU 15 AGUSTUS 2015

Telukdalam untuk kasus pencurian. “Sudah dua kali masuk penjara. Untuk kasus pertama pencurian spanduk, kedua pencurian uang sekitar Rp 200 ribu,” katanya lirih. Sunggu disayangkan, padahal baru pada Hari Raya Idul Fitri tadi dia keluar penjara dan menghirup udara bebas. “Baru keluar hari raya tadi. Mau kerja ya kerja apa, saya tidak punya ijazah,” ucapnya. (kur)

Tak Bisa Donor Darah BAGI Anda yang berminat membuat tato, lebih baik pertimbangkan kembali. Karena tato selain dicap tidak bagus oleh masyarakat di Indonesia dan agama, membuat tato di kulit sangat berisiko bagi kesehatan tubuh dan kulit manusia. Seperti dilansir dari Boldsky.com, berikut ini. 1. Alergi Bagi Anda yang memiliki kulit sensitif atau alergi kulit, lebih baik jangan mentato kulit, efek tato dan bahaya tato bagi Anda adalah karena kulit yang sensitif rentan untuk mendapatkan ruam karena tinta yang digunakan untuk membuat tato. 2. Infeksi Hal buruk yang kedua yang akan Anda peroleh pada saat membuat tato adalah infeksi. Infeksi dapat saja terjadi bila tempat pembuatan tato tidak memperhatikan kebersihannya. 3. Penyakit hepatitis Selain infeksi, bahaya tato lainnya adalah Anda akan dihantui penyakit hepatitis. Hepatitis merupakan salah satu penyakit yang bisa Anda dapatkan ketika tato yang dibuat menggunakan jarum bekas. Nah, selain penyakit hepatitis, Anda juga dapat tertular HIV/AIDS. 4. Perawatan kulit setelah tato Banyak dari mereka yang setelah membuat tato malas merawatnya. Bila Anda malas merawat tato setelah membuatnya, kulit Anda gampang mengembangkan berbagai macam infeksi, dan akan berpengaruh juga bagi kesehatan tubuh Anda. 5. Donor darah Selain itu, jika Anda adalah yang suka mendonorkan darah, lebih baik pertimbangkan kembali untuk membuat tato di kulit, karena orang yang bertato tidak bisa mendonorkan darahnya. (tipscaraalami.com)

ANTARA/PRASETYO UTOMO

PEKERJA menyelesaikan ornamen menyambut HUT ke-70 RI di salah satu gedung bertingkat di Jalan Sudirman, Jakarta, Jumat (15/8). Berbagai persiapan dilakukan warga untuk menyemarakkan hari jadi Republik Indonesia.

Generator Rp 25 Juta Dijual Kiloan ◗ Sambungan halaman 1

ini sementara berhenti beroperasi. Generator dinamo dicuri di dalam areal workshop perusaaan yang berada di wilayah Palam. Lengahnya penjagaan di sekitar areal workshop lantaran tak beroperasinya perusahaan dimanfaatkan Sapri dan Supriadi. Apalagi, keduanya bekas pegawai perusahaan yang dirumahkan mengetahui tahu seluk beluk pengamanan perusahaan. “Ulun dirumahkan gara-gara perusahaan setop beroperasi. Kadada gawian lain lagi, memburuh pasir

seapa ada dapatnya (Saya dirumahkan gara-gara perusahaan berhenti beroperasi. Tidak ada lagi kerjaan, jadi buruh pasir seberapa dapatnya),” ujar Sapri kepada polisi. Berpura-pura mendulang intan di sekitar areal perusahaan, mereka mengaku masuk melalui lubang pagar seng yang menutupi areal persuahaan. Dengan mudah keduanya menggasak generator dinamo di dalam areal perusahaan. Untuk menghilangkan

jejak, mesin generator dinamo seharga sekitar Rp 5 juta dipreteli dan dijual kiloan. “Laku Rp 250 ribu dijual kiloan. Kami bagi dua hasilnya,” aku Etoi, sapaan akrab Supriadi. Sebulan kemudian, kejadian kembali terulang. Pelakunya kali ini Hendra dan Mat Noor. Keduanya berhasil menggasak dinamo ukuran besar dengan nilai mencapai Rp 25 juta. Hendra dan Mat Noor melakukan pencurian setelah mengetahui ‘keberhasilan’

Sapri dan Supriadi sebelumnya. “Kami bertetangga pak. Sapri sama Supriadi bercerita berhasil ngambil dinamo, kami pun tertarik juga,” ujarnya. Dari hasil menjarah generator jutaan rupiah itu mereka jual secara kiloan seharga Rp 700 ribu. “Kami bagi dua. Habis untuk bayar utang,” ucap Hendra dan Mat Noor kompak beralasan. Kapolres Banjarbaru AKBP Harun Yuni Aprin melalui Kapolsek Banjarbaru Timur AKP Sudarno menyebut, pi-

haknya juga mengamankan satu penadah berinisial A yang diduga jadi penadah hasil curian empat tersangka. “Barang bukti sudah dijual ke luar daerah. Tersangka mengaburkan barang bukti dengan mempreteli generator dinamo hasil curian. Masih terus kami kembangkan,” jelas Sudarno. Pihaknya Keempat tersangka dijerat pasal 363 KUHP tentang pencurian dengan pemberatan, dengan ancaman hukuman maksimal tujuh tahun penjara. (rmd)

Cewek Cantik Serbu Museum

Muncul di...

◗ Sambungan halaman 1

◗ Sambungan halaman 1

penjajah Belanda,” tutur Syarifuddin. Budayawan Banua itu juga menceritakan soal sepeda zaman dulu yang dipajang di sana. “Ini dipakai dari dari markas daerah dan pangkalan para pejuang. Lalu itu kepingan perahu yang digunakan pejuang kita dulu,” ujarnya. Salah satu finalis Putri Kalsel asal Martapura, Asyura, menyatakan sangat senang mendapat tambahan pengetahuan baru. “Kunjungan ke Museum Wasaka ini sangat positif buat kami sebagai generasi muda. Kami bisa melihat secara langsung benda-benda bersejarah yang sebelumnya hanya diketahui lewat buku pelajaran,”

katanya gembira. Hal itu, sambung dia, membuat mereka lebih menghargai perjuangan para pejuang dan menggerakan jiwa nasionalis. “Apalagi menjelang peringatan kemerdekaan RI,” ucap Asyura yang berasal dari Kabupaten Hulu Sungai Selatan (HSS). Sebelumnya, para finalis berkunjung ke Bank Sampah yang ada di Jalan Sultan Adam. Di sana mereka melihat pengolahan sampah hingga bisa menjadi uang. Ketua Panitia Pemilihan Putri Kalsel 2015, M Iqbal mengatakan, kemarin para finalis Putri Kalsel diajak ke beberapa tempat. “Selain di Banjarmasin, mereka juga dibawa lokasi pembuatan kembang di Desa

Bincau Muara Martapura, Big Coffee Banjarbaru serta ke Pastagio Loktabat, Banjarbaru,” sebut dia. Ditambahkan rekannya, Dayat, semua kunjungan itu mengandung maksud tertentu. Ke Bank Sampah misalnya, agar para finalis tak alergi dan bisa memanfaatkan limbah tersebut. Grand Final Pemilihan Putri Kalimantan Selatan 2015 akan dilaksanakan pada Minggu (23/8) malam di Hotel Banjarmasin Internasional (HBI). Bagi yang berminat menyaksikan, panitia menawarkan harga promo Rp 75 ribu, berlaku hingga Sabtu (15/8) hari ini. Setelah itu harganya kembali normal, Rp 100 ribu. (ful)

Finalis Putri Kalsel 2015 1. Putri Novalina Arwary (kelahiran Banjarmasin) 2. Aulia Rahmah (Batulicin) 3. Atika Wulandari (Palangkaraya) 4. Rustiana Susanti (Lmbok Timur, NTB) 5. Aulia Rahmah Al-qory (Martapura) 6. Elva Ezzaturrochmah (Banjarmasin) 7. Suci Hastini (Bengkulu) 8. Sri Mahfuzah (Banjarmasin) 9. Audina Hariani Gazah (Banjarmasin) 10. Lulu Asegaf (Banjarmasin) 11. May Sarrah (Banjarmasin) 12. Fatmawati (Martapura) 13. Anggie Nurul Hasanah (Kampung Baru) 14. Asyura (Negara, HSS) 15. Shella Meydina (Banjarmasin) 16. Erikka Anggraini (Banjarmasin) 17. Aufa Asmarina (Banjarmasin) 18. Fakhrunnisa Nurdina (Martapura) 19. Syarifah Nisha Nurjannah BPOST GROUP/SYAIFUL ANWAR (Banjarmasin) PARA finalis Putri Kalsel 2015 menyimak penjelasan H Syarifuddin yang jadi 20. Farida Nuraina (Banjarmasin) pemandu mereka di Museum Wasaka Banjarmasin.

seseorang yang ditangkap itu mencuri HP. Pelaku kepergok saat beraksi masuk ke dalam rumah warga. Informasi terhimpun pelaku sempat di hajar massa hingga akhirnya diserahkan ke Polsek Banjarmasin Selatan. Suasana sekitar cukup heboh saat itu, pelaku sampai berdarah di bagian muka. Saat itu sekitar pukul 20.05 wita. Pelaku pencuri HP sempat disebut sebagai sosok lelaki misterius pembakar rumah yang hangat jadi pembicaraan hangat. Lelaki itu dibekuk di bawah rumah warga dalam kondisi stres digebuki warga sebelum akhirnya diamankan pakai roda dua ke Polsek Banjarmasin Selatan. Saat dimintai keterangan, lelaki itu bungkam. Kalaupun menjawab apa yang diucapkannya ngawur dan berbeda-beda. Seperti diketahui, kecemasan warga terkait lelaki misterius yang diduga pembakar rumah sebelumnya dikeluhkan Novi warga Bumi Mas RT 7. Saat itu, Rabu ( 12/8), di kawasan pemukiman Novi tengah membangun satu unit rumah baru. Rumah baru yang tengah dibangun belum ditempati nyaris terbakar. “Cerita warga, melihat laki-laki tak dikenal saat magrib. Lelaki dewasa, tubuhnya tinggi mengenakan penutup kepala. Lelaki itu duduk-duduk di depan rumah baru saya itu,” ujar Novi. Sebelumnya warga Kelayan B juga heboh. Seseorang yang mencurigakan terlihat membawa jeriken pada Senin (10/ 8) malam. Saat dikejar relawan BPK dan warga, lelaki itu kabur dan menghilang. Pun beberapa hari lalu warga di KS Tubun tepatnya di belakang sekolah Santa Maria menduga lelaki misterius mau bakar rumah menggunakan alat kain, pakai bensin. (kur)


SABTU

Gosipi

15 AGUSTUS 2015

Metro Banjar

9

Fashion Show Hingga Dance MEMERIAHKAN perayaan hari ulang tahun (HUT) ke-70 Kemerdekaan Republik Indonesia tidak hanya diisi dengan beragam lomba tradisional yang lazim dilakukan di berbagai daerah, termasuk di Kalimantan Selatan (Kalsel). Tapi juga bisa diisi dengan lomba lain yang lebih kreatif. Salah satunya dengan menggelar fashion show anak-anak yang mengambil tema tidak jauh dari Hari Kemerdekaan tersebut. Seperti yang dilakukan agency Falestine Model yang menggelar Contest ModeL Kemerdekaan dengan mengambil Tema “Aku Cinta Indonesia”, pada Minggu (30/8) mendatang. Menurut panitia pelaksana, Rinie Falestine, lomba fashion show yang digelar di Atrium Q Mall

Banjarbaru ini memperebutkan tropi Falestine Gliter. “Seperti biasa, tropi yang kami persembahkan selalu bentuknya unik dan elegan, karena pasti berbeda dengan tropi-tropi pada umumnya,” ujar perempuan mantan model ini. Oleh karena itu, jangan smapai kesempatan tersebut dibiarkan berlalu begitu saja. Para model maupun anakanak yang memiliki hobi lenggak-lenggok, segera daftarkan diri dalam ajang bergengsi itu. Lantas berapa biaya pendaftaran kegiatan tersebut? Menurut Rinie, masing-masing peserta dikenai biaya pendaftaran sebesar Rp 100.000 per kategori. Karena dalam perlombaan itu ada beragam pilihan, mulai busana Kemerdekaan Merah Putih

(pesta/casual) serta Busana ArmyLook. Untuk katagori ujar Rinie ada beberapa yang diperlombakan yakni Kategori A yakni dari umur 4-7 tahun, Katagori B dari 8-12 tahun serta kategori C 13 dewasa. “Buruan daftar sekarang dan dapatkan Kursi VIP seharga 50rb (seat terbatas),” ujjar dia. Rinie menjelaskan, selain fashion show juga banyak hiburan-hiburan menarik diantaranya fashion sho kemerdekaan, Fashion show slendang dan fashion dance. Agar lomba berjalan fair ujar Rinie pihaknya tidak memperbolehkan anak-anak Falestine Agency tidak diperbolehkan ikut lombanya. “Nah bagi yang ingin ikut bisa sajja hubungi saya atau kak Putrie,” jelas dia.(arl)

ISTIMEWA

FASHION show HUT Kemerdekaan Republik Indonesia.

OBATI KERINDUAN WARGA Maria Marsedes

BPOST GROUP/SYAIFUL BAHRI

Lebih Gugup Pertahankan Skripsi SEBULAN terakhir, Maria Marsedes disibukkan dengan kegiatan menyusun skripsi buat menyeselaikan studi kuliahnya di jurusan Seni Tari Sekolah Tinggi Ilmu Keguruan dan Ilmu Pendidikan (STIKIP) PGRI Banjarmasin. “Ini sekarang sudah melakukan konsultasi dengan dosen pembimbing. Mudah-mudahan secepatnya selesai dan maju di persidangan di kampus,” kata penyanyi dangdut ini. Dia menambahkan, dibandingkan menyanyi di atas panggung, lebih gugup menyusun skripsi dan maju di sidang nanti. “Iya, bedakan di atas panggung menghadapi dosen dan mempertahankan skripsi bakal lebih tegang,” tandasnya. Cuma, lanjut Maria, skripsi yang dibikinkan berkaitan dengan seni, sehingga mempermudah menguasainya. Dia bercerita, di tengah kesibukan menyusun skripsi, masih menerima job menyanyi. Malah, undangan menghibur masyarakat tersebut tak hanya di Banjarmasin, juga di Marabahan, Anjir Kapuas, Banjarbaru hingga Pelaihari. “Biasanya saya menerima job menyanyi hanya pas libur kuliah atau dihari minggu saja,” tandasnya. Sayang, lanjut dia, undangan menyanyi dilepas. “Apalagi, hobi saya menyanyi dan bisa menambah pemasukan buat keperluan kuliah dan biaya bikin skripsi juga,” kata Maria tertawa. (ful)

SELAMA mengikuti Konser Dangdut Academy (D’Academy) 2 Indosiar lndosiar beberapa waktu lalu, warga Sungai Bilu Banjarmasin merupakan pendukung fanatik Mahrita Maulyani. Mereka tak hanya memberi semangat kepada penyanyi belia setiap kali tampil, tapi juga mengirim SMS agar Rita, panggilan akrab Mahrita supaya bisa bertahan dan hingga menembus 10 besar. “Malah ada beberapa warga Sungai Bilu yang membantu berupa dana di awal saya berangkat ke Jakarta,” papar Rita, Jumat (14/8). Sebagai tanda ucapan terima kasih, lanjut penyanyi berusia 14 tahun, rencananya akan menghibur warga Sungai Bilu di acara peringatan hari kemerdekaan Republik Indonesia atau yang biasa disebut Agustusan. “Saya ingin berbaur dengan warga Sungai Bilu di

perayaan HUT RI nanti. Ini sebagai pertanda ucapan terima kasih atas suport yang berikan dalam berbagai kondisi apapun,” tegasnya. Siswi kelas VIII SMPN 7 Banjarmasin ini menambahkan di acara nanti akan membawakan lagu-lagu dangdut, supaya penonton terhibur. “Saya masih belum tahu berapa lagu dibawakan dan lagu apa saja yang bakal dinyanyikan nanti,” tandasnya. Selain menyanyi di Sungai Bilu, Rita juga akan menghibur warga yang sedang melaksanakan perkawinan di Gedung Antasari Banjarmasin. “Kebetulan yang bakawinan merupakan kerabat juga, jadi Rita datang di acara itu,” katanya. Sebelumnya, Mahrita juga menjadi bintang tamu acara sosialisasi pencegahan peredaran dan penyalahgunaan narkoba yang digelar Badan Narkotika Nasional (BNN) Kalsel. Kegiatanyang diikuti

pelajar tingkat SMA, SMK, MAN di halaman RRI Banjarmasin itu berlangsung meriah. Para pelajar dan petugas dari BNN larut dalam kemeriahan dan kegembiraan acara yang dihibur musik dangdut tersebut. Wakil Galuh Kalsel dan Ketua Badan Narkotika Nasional (BNN) AKBP Ilyas ikut berjoget. Penonton masih belum puas. Mereka lantas meminta finalis 10 besar Dangdut Academy (D’Academy) 2 Indosiar itu kembali membawakan lagu Oplosan dan Kereta Malam. Sebelum melantunkan tiga buah lagu berirama ngebeat, Rita juga menyanyi lagu Nirmala yang dipopulerkan Siti Nurhaliza serta tembangMatahari Agnes Monica. Sekitar 500 pelajar dari

berbagai sekolah di Banjarmasin serta undangan lain memberikan aplaus buat siswi kelas VIII SMPN 7 Banjarmasin ini. Rita pun sempat berduet dengan Ketua BNN Kota Banjarmasin AKBP Ilyas dengan membawakan dua buah lagu yakni Cincin Kawin dan Kerinduan. Penonton pun bertepuk tangan

mendengar duet yang sangat apik dari dua penyanyi saat membawakan lagu tersebut. Sebelum menyanyi, penyanyi Banjarmasin berusia 14 tahun tersebut minta agar masyarakat Jangan sekali mencoba Narkoba. “Narkoba itu sangat berbahaya, merusak diri sendiri dan orang lain,” pesan Rita.(ful)

Mahrita

DOK.BPOST GROUP

Kehilangan 1 buah Branch: Banjarmasin Invoice No.Inv date S3635201 31/10/08 010-000-0800138166 dan Equipment Sale Caterpilar Hydraulic Excavator? model 320D ID No.TF1388-27 Serial No: Falo 1962 An.Jumberi Asra Tarungin RT.03/01 Kec.Binuang Kab.Tapin

1508/M9


10

Seleb Vaganza

Metro Banjar

SABTU 15 AGUSTUS 2015

LAPORKAN PEMILIK AKUN PENJUAL BAYI PENYANYI dangdut Ayu Ting Ting (23) akan mengikuti jejak pembawa acara Ruben Onsu melaporkan pengguna akun Instagram penjualan bayi yang mencatut foto anaknya untuk dijajakan di sosial media. “Insya Allah besok (Jumat), saya melapor ke Polda. Habis shalat Jumat,” tutur Ayu usai menggelar konser peluncuran albumnya ‘Best of Ayu Ting Ting’ di Studio MNC TV, Jakarta Timur, Kamis (13/8) malam. Pedendang ‘Alamat Palsu’ tersebut sudah berbulat untuk menempuh jalur hukum. Sebab, aksi pelaku pencatut foto anak Ayu sudah

dianggap sebagai tindakan kriminal. Polda Metro Jaya. “Minta ditemenin “Karena menyangkut anak saya. Jupe sama Bensu (Ruben Onsu). Harus saya kasih pelajaran. Jadi Mereka siap,” kata dia lagi. yang iseng sama saya, tunggu Untuk diketahui, beberapa tanggal mainnya,” waktu lalu foto putri tuturnya lagi. pasangan artis Ayu kemungkinan Ruben Onsu dan n Janga juga akan Sarwendah kan melaporkan dicomot oleh lewat ru e haters yang kerap oknum tidak s gosip melontarkan bertanggung seleb . hujatan dan jawab yang www i fitnah terhadap menggunakan d i t i r s. keluarganya. “Saya akun jual bayi via nnew u b i r T sih mau di-bully Instagram. Foto com enggak apa-apa. Tapi Thalia Putri Onsu kalau urusan anak, diduga diambil pelaku keluarga, sudah tidak ada dari akun @thaliaputrionsu toleransi. Makin kejam bahasanya. yang sengaja dibuat Ruben. Tak Kayak bukan manusia. Awalnya saya hanya Ruben, foto putri Ayu Ting diemin. Tapi kok makin keterlaluan Ting pun ikut dicomot. ya, makin hari menjadi-jadi. Haters Pada 24 Juni 2015 lalu, didampingi yang di bawah umur itu tanggung pengacaranya, Minola Sebayang, jawab orangtua mereka,” ucap Ayu. Ruben Onsu mendatangi Sentra Ayu tak sendiri. Dia meminta Pelayanan Kepolisian (SPK) Polda kedua sahabatnya, yakni Ruben Metro Jaya untuk melaporkan akun Onsu dan Julia Perez atau Jupe untuk Instagram bernama penjual bayi menemani membuat laporan di lucu.(andi muttya keteng/kps)

Tak Nongol di Konser ADA yang menarik dari acara konser peluncuran album ‘Best of Ayu Ting Ting’ milik Ayu Ting Ting di Studio MNC, Jakarta Timur, Kamis (13/8) malam lalu. Sang kekasih, Shaheer Sheikh, tidak terlihat hadir di konser tersebut. Kemana dia gerangan? “Sibuk. Dia sibuk,” jawab Ayu ketika sejumlah awak media

TRIBUN/JEPRIMA

AYU TING TING

menanyakan absennya Shaheer kepadanya. Ayu menegaskan, Shaheer selalu mendukung kariernya, sebagaimana Ayu juga memberikan dukungan kepada Shaheer. “Support, dukung, kami saling support satu sama lain,” katanya. Ketika ditanya apakah hubungannya dengan Shaheer

sedang renggang, Ayu membantah. “Jangan gitu dong. Biarkan itu jadi urusan saya. Doain yang terbaik. Saya sudah tidak mau yang namanya mengumbar hubungan pribadi saya. Jalanin aje. Kalau sudah waktunya, kalian bakal tahu sendiri,” ujar perempuan bercerai ini sambil tersenyum.(andi muttya/kps)

Gosipnya, Siap Nikahi Shaheer AYU Ting Ting (23) dikabarkan akan segera melangsungkan pernikahannya dengan pria yang disebut-sebut sebagai kekasihnya, Shaheer Sheikh, artis peran dari India yang sedang berkarier di Indonesia. Atas kabar itu, Ayu mengucapkan syukur. “Aminin aja. Alhamdulillah,” ujarnya sambil tersenyum kepada para wartawan sesudah manggung dalam rangka peluncuran albumnya bertajuk ‘Best of Ayu Ting Ting’ di Studio MNCTV,

Jakarta Timur, Kamis (13/8) malam. Kabar itu muncul karena beberapa waktu lalu Ayu mengunggah foto telapak tangannya dihias henna. Telapak tangan seorang perempuan India biasa digambari dengan henna dalam rangka pernikahannya. Namun, Ayu menjelaskan, henna yang digunakannya bukanlah untuk pernikahan, melainkan untuk shooting program musik televisi yang ia bawakan. “Ini

(henna) buat program musik. Diikutin aja. Daripada henna-nya di muka, kan enggak lucu. Ha ha ha,” tuturnya. Dia menambahkan, terkait urusan pasangan hidup, ia dipercaya oleh orangtuanya untuk menentukannya sendiri. “Mereka berdua selalu doain yang terbaik. Sama siapa pun itu,” kata ibu satu anak ini. “Keputusan Ayu kami ikutin. Yang pasti, yang terbaik,” timpal sang ibunda, Umi Kalsum.(andi muttya keteng/kps)

“Dia yang Meninggalkan Saya”

Bangkit dari Keterpurukan PENYANYI Denada (36) mengaku sempat dihinggapi perasaan takut ketika akan menuju lokasi tempatnya mengisi konser penyanyi dangdut Ayu Ting Ting di Studio MNC TV, Jakarta Timur, Kamis (13/8) malam. Denada harus kembali bernyanyi kendati dirinya sedang sibuk mengurus perceraian dengan suaminya, fotografer Jerry Aurum di Pengadilan Agama Jakarta Selatan. “Baru pertama kali ini setelah sekian

TRIBUN/JEPRIMA

Denada

lama aku bernyanyi lagi di panggung on air ditonton. Sebenarnya sampai mau keluar dari rumah tadi, aku sempat ragu-ragu. Berasanya bisa enggak ya? Takut. Takut belum cukup secara mental,” ucapnya di sela konser, Kamis malam. Ketika pertama kali ditawari Ayu Ting Ting untuk tampil di konser peluncuran albumnya, Dena mengaku langsung menerima tawaran tersebut meski sedikit ragu. “Aku langsung bilang iya pas ditawarin sama Ay Ayu lewat te telepon. W Walaupun p tutup pas te telepon, aku m mikir dan na nanya sama m manajer aku, bi enggak bisa ya katanya ya?” lag lagi. Namun, ka karena ingin me mendukung Ay yang Ayu sud menjadi sudah sah sahabatnya, De Denada akh akhirnya me menguatkan diri “Tapi aku diri. ing Ayu, aku inget ma kasih mau sup support ke dia. Ini keluar ben bener-bener bua dia. buat Kem Kemarin udah sem off air sempet nyan di luar nyanyi kota tuturnya. kota,” “Ak harus “Aku sema semangat kerja

lagi, bangkit. Itu yang coba aku lakukan dari kemarin,” tambah Denada. mbahkan, Denada menambahkan, erupakan Ayu Ting Ting merupakan mpu sahabat yang mampu pirasi untuk memberinya inspirasi hadapi terus kuat menghadapi nya. “Aku badai perceraiannya. salut banget samaa Ayu tul-betul Ting Ting. Dia betul-betul kit. kuat, cepat bangkit. Itu yang pengin dan selalu aku dapet sih saat ngobrol samaa dia. Kekuatannya itu,”” katanya. da, Di mata Denada, Ayu adalah sahabat yang setiaa mendengarkan curahan hati tentang masalah rumah tangganyaa dengan fotografer Jerry Aurum. “Pada saat aku pertama kali mulai ngerasa something wrong. Sebenarnya Ayu orang pertama yang aku pengin ceritain. Karena selain pengalaman, kami sama. Aku juga liat dia kuat dan sabar, sementara aku aja aduuuh,” tuturnya. Bahkan, ketika berduet melantukan lagu ‘Minyak Wangi’, Ayu menggengam erat tangan Denada. “Kenapa lagu itu saya enggak tahu. Ayu itu kalau lihat saya sedih, dia berusaha bercanda supaya saya ketawa. Di atas panggung itu dipegangin tangan saya pas liat saya mulai sedih. Tadi pas ketemu saya langsung peluk, langsung tumpah aja,” tutur Denada.(andi muttya pangerang/kps)

ISTIMEWA

AYU Ting Ting dan Shaheer Sheikh

NOVA/NOVRINA

Risty Tagor

Risty Tagor akhirnya muncul. Ia menjelaskan apa yang terjadi dengan rumah tangganya. Secara terang-terangan, wanita yang sedang mengandung ini membeberkan apa yang terjadi dengan dirinya dan Stuart Collin yang menikahinya pada 19 April 2015 silam. Tampil dengan wajah pucat akibat kehamilannya yang lemah, Risty mengakui kalau Stuart lah yang meninggalkannya. “Dia (Stuart) yang meninggalkan saya,” kata Risty lirih

saat dijumpai di kawasan Bintaro, Jakarta Selatan, Jumat (14/8). Ironisnya, Stuart yang harusnya berada di samping Risty ketika sang istri terbaring lemah di rumah sakit, malah memilih hengkang dari kediaman mereka. Pesinetron muda yang akrab disapa Stu itu memilih pergi di hari ketiga ketika Risty lemah dan mendapat perawatan akibat kehamilannya. Saat akan pulang dari RS, Risty Tagor hanya ditemani ibundanya, Tjut Mutia. “(Stuart pergi) saat saya diopname tepatnya di hari ketiga,” kata Risty sedih. “Di luar sana banyak berita simpang siur, saya terkesan

ngumpet atau mengindar. Di sini saya jelaskan, Alhamdulillah saya harus bedrest satu bulan. Kadangkadang bosan, coba keluar, tapi tetap enggak boleh,” curhat Risty. Risty menambahkan, selama sakit, dirinya lebih banyak berdiam diri di atas kasur. Sebab, kehamilan Risty mengharuskan dirinya untuk beristirahat secara total. “Jadi saya enggak kemanamana tetap di sini di rumah saya sendiri,” ungkapnya. Risty dan Stuart menikah pada 19 April 2015 di Novotel, Bogor, Jawa Barat. Stuart kini dikabarkan kembali tinggal bersama orangtuanya di Bogor, Jawa Barat.(novrina/nva)

Bruno Mars Menjiplak Lagu Musisi Serbia PENYANYI Mark Ronson dan Bruno Mars dituduh melakukan plagiarisme. Lagu “Uptown Funk” hasil kolaborasi keduanya ini dituduh mencontek karya vokalis asal Serbia, Viktorija atau Snezana Miskovic. Miskovic menganggap bahwa nada lagu “Uptown Funk” terdengar sangat mirip dengan lagu “Ulice Mracne Nisu Za Devojke” yang dinyanyikannya pada 1984. Dalam bahasa Inggris, ‘Ulice Mracne Nisu Za Devojke’ bermakna ‘Dark Streets Are Not For Girls’. “Lagu ‘Uptown Funk’ seperti 80 persen dari lagu saya. Seberapa banyak kita boleh mengambil inspirasi untuk sebuah lagu?” katanya dikutip Daily Star.

Akan tetapi, Miskovic belum memiliki rencana untuk menuntut Ronson ataupun Mars. Ia lebih menginginkan sebuah apresiasi ataupun pengakuan. “Saya tidak terburu-buru untuk menutut mereka. Proses ini memakan waktu yang lama. Hidup dan karier saya pun tidak bergantung pada tuntutan hukum,” ujarnya. “Tuntutan hukum seperti ini membutuhkan dana yang besar. Pengacara bekerja dengan bayaran.” “Jika saya tetap ingin menuntut dan menang nantinya, saya harus mencari tahu, digunakan untuk apa uangnya nanti,” tambahnya.(thalia shelyndra/ kps)

STYLE BISTRO

Bruno Mars


SABTU

Sport Style

15 AGUSTUS 2015

Metro Banjar

11

Masha Tetap

TERKAYA

ISTIMEWA

MARIA Sharapova sukses mempertahankan predikat sebagai atlet putri terkaya sejagat. Di lapangan tenis, ia memang selalu kalah dari rival beratnya, Serena Williams yang total sudah mengalahkannya 17 kali. Namun dalam urusan mengumpulkan pundi-pundi uang, petenis cantik asal Rusia ini adalah ratunya. Dilansir dari majalah Forbes, Masha, panggilannya, berhasil meraup penghasilan senilai 29,7 juta dolar AS atau sekitar Rp 408 miliar selama setahun, terhitung sejak Juni 2014-Juni 2015. Ia sukses mempertahankan predikat atlet terkaya sejagat tersebut untuk ke-11 kalinya berturut-turut. Dahsyat! Lantas, darimana saja pendapatan perempuan kelahiran Nyagan, Rusia 19 April 1987 ini berasal? Di antaranya tentu saja berasal dari hadiah uang dari berbagai turnamen yang berhasil dijuarainya. Setelah sembuh dari cedera bahu pada akhir 2013, Masha memang mulai menggeliat lagi, dan sukses meraup sejumlah kemenangan di turnamen bergengsi. Pada 2014, ia menjuarai Prancis Open di Roland Garros, yang menjadi grand slam

TOPENG TRANSFORMER- Cristiano Ronaldo (kanan) bersama anaknya memakai topeng Transformer.

Menikmati Lagi Dunia Anak-anak BANYAK yang menyebut Cristiano Ronaldo adalah sosok paling ambisius di lapangan, baik saat latihan, apalagi ketika bertanding. Saat latihan misalnya, ia bisa ngambek karena diganti oleh pelatih Rafael Benitez hingga keduanya sempat berseteru. Saat bermain pun, CR7 adalah tipikal pemain yang ogah diganti sebelum pertandingan berakhir. Namun di luar lapangan sejatinya winger asal Portugal ini ternyata orang yang rileks. Prinsip mantan pemain Manchester United ini adalah: saat melakukan apapun, lakukanlah dengan semaksimal mungkin. Fokus 100%! Nah, saat waktu senggang ketika bermain dengan anak semata-wayangnya Cristiano Ronaldo Jnr, CR7 pun coba untuk benarbenar melebur dengan dunia anak. Ia coba menyelami dunia anaknya yang masih berusia lima tahun tersebut. Peraih dua kali gelar Ballon d’Or ini pun tak segan untuk terlihat kekanak-kanakan demi bisa ikut asyik dan masuk dalam dunia anaknya. Seperti terlihat dalam foto yang diunggah di akun instagramnya baru-baru ini. CR7 tampak memakai topeng Transformer bersama sang anak. Ia memakai topeng warna kuning, sedang anaknya memakai topeng warna biru. “Bermain seperti anak-anak dengan anakku,” tulis Ronaldo menyertai foto tersebut. Dalam pernyataannya beberapa waktu lalu, Ronaldo mengatakan bahwa kehadiran sang yunior seolah telah melemparkannya lagi ke dunia masa kecil dulu. “Seperti deja vu, saat bermain dengan anakku, aku teringat lagi dengan masa kecilku dulu. Aku menikmatinya. Kita punya dunia anak-anak yang mengasyikkan,” katanya. Bermain dengan sang anak memang jadi relaksasi menyegarkan di tengah kesibukan latihan jelang bergulirnya lagi La Liga akhir pekan depan. (Tribunnews/den)

Maria Sharapova tetap jadi atlet terkaya Penghasilannya Juni 2014-15 mencapai Rp 408 M 11 tahun berturut-turut ia selalu jadi atlet putri tertajir kelima yang pernah diraihnya (sebelumnya ia pernah menjuarai Wimbledon, AS Open, Australia Open, dan Prancis Open). Dari lapangan tenis saja , pendapatannya meningkat 6,7 juta dolar AS, meningkat tiga kali lipat dari tahun sebelumnya. Namun, pendapatan dari lapangan itu ternyata hanya menyumbang kurang dari 25 persen dari keseluruhan pendapatannya selama setahun. Sisanya, tentu saja berasal dari sponsor yang melimpah. Masha memang produk marketing yang sungguh “seksi”. Cantik, berprestasi, pandai bicara, elegan, dan perilakunya terbilang lurus. Ya, ia adalah “barbie” di dunia olahraga. Ia digandeng oleh Nike, dan Head, dan juga menjadi duta dari produk kecantikan Avon, Evian, Porsche, serta Tag Heuer. Semuanya adalah produk berkelas.

Belum lagi pendapatan yang diraih dari produk jualan yang juga mengusung namanya: permen Sugarpova. Penjualan permen mahal ini meningkat dua kali lipat tahun lalu, dengan lebih dari tiga juta kantung terjual di lebih dari 30 negara. Demi mendongkrak popularitas kembang gulanya, Masha bahkan pernah mengajukan ingin mengubah namanya jadi Sugarpova saat akan mengikuti AS Open 2013. Niat itu kemudian batal karena terganjal masalah administrasi, dimana ia membutuhkan waktu lamaa untuk mengurus paspornya. Petenis yang suka gonta-ganti pacar ini pun adalah atlet putri dan petenis paling populer di dunia maya, dimana jumlah followernya di akun facebooknya mencapai lebih dari 15 juta orang. Rival berat Masha, Serena Williams menempati peringkat kedua atlet putri terkaya dengan pendapatan 24,6 juta dolar AS atau sekitar Rp 338 miliar. Serena yang kini berusia 33 tahun adalah petenis putri nomor satu tertua sepanjang sejarah. Rekor sebelumnya dipegang oleh Chris Evert yang berusia 30 tahun. (Tribunnews/den)

Rousey Paling Melejit ATLET putri mix martial art (MMA) atau beladiri campuran, Ronda Rousey menerobos masuk atlet putri terkaya. Ini baru pertama-kalinya ada atlet

MU Raup Rp 23 T dari Sponsor MANCHESTER United meraup keuntungan besar dari sponsor yang terpampang di seragam mereka. Bila ditotal, nilainya mencapai 1,079 miliar poundsterling (sekitar Rp 23,2 triliun). Nilai terbesar lahir dari kesepakatan MU dengan Adidas. Keduanya terikat kontrak untuk sepuluh tahun ke depan dengan nilai total 750 juta poundsterling. Dengan kata lain, MU meraup

75 juta poundsterling per tahun dengan perusahaan manufaktur asal Jerman tersebut. Sementara itu, bersama Chevrolet, MU masih menyisakan kontrak berdurasi tujuh tahun. Nilai totalnya sebesar 329 juta poundsterling atau 47 juta poundsterling per tahun. Berbekal kontrak dengan dua perusahaan tersebut, MU menjadi klub dengan nilai kontrak seragam tertinggi

dalam Premier League. Mereka mengalahkan Chelsea yang berada di peringkat kedua dengan nilai total pendapatan 70 juta poundsterling, diikuti Arsenal 60 juta poundsterling. Peringkat keempat adalah Liverpool sebanyak 53 juta poundsterling, diikuti Manchester City 52 juta poundsterling. Tottenham Hotspur di peringkat keenam dengan nilai mencapai 26 juta poundsterling. (Tribunnews/ kompas.com)

Anak Baru “Tantang” Totti GELANDANG baru AS Roma, Gerson tak membutuhkan waktu lama untuk langsung jadi pemain paling populer di ibu kota Italia tersebut. Pemain bernama lengkap Gerson Santos da Silva ini tanpa tedeng aling memamerkan kostum I Giallorossi bernomor 10. Padahal, semua tahu, nomor keramat itu adalah milik sang ikon, kapten Francesco Totti. Roma pun langsung gempar. Para pendukung Roma banyak yang meradang. Mereka berteriak di sosial media menyerukan bahwa “nomor 10 hanyalah untuk I’l Capitano, dan tak boleh untuk

DIRECT POINT

pemain lain.” Gerson merupakan pemain yang dibeli Roma dari Fluminense dengan mahar 15 juta euro. Namun, dia baru pindah pada Januari 2016 karena kuota transfer Roma untuk pemain non UniEropa sudah habis. Roma tentu belum memberikan jatah nomor punggung untuk Gerson. Namun, dia justru menunjukkan kostum bernomor 10 Roma melalui akun Twitter miliknya. Dia turut berkicau, “Terima kasih atas perhatiaannya. Senang dengan kostum ini.” Direktur Olahraga Roma, Walter

Sabatini, coba meredam kontroversi pemain rekrutannya. Dinyatakan Sabatini, Gerson tak bermaksud mengabaikan keberadaan Totti. “Dia ingin menunjukkan kebanggaan setelah mendapat tawaran dari Roma. Perlu diketahui, salah satu alasan dia bergabung adalah Totti,” kata Sabatini. Dilaporkan La Gazzetta dello Sport, Gerson telah tiba di Italia, Kamis (13/8/2015), guna menjalani tes medis. Roma disebut ISTIMEWA bakal menyodorkan kontrak NOMOR 10- Gelandang baru Roma, berdurasi lima tahun kepadanya. Gerson memamerkan kaus AS Roma (Tribunnews/den) bernomor 10.

beladiri yang menembus jajaran para atlet tajir dunia. Mantan juara dunia Judo ini b baru saja mempertahankan gelar jjuara dunia UFC kelas bantam ssetelah menghentikan perlawanan p petarung Brasil, Bethe Correia a awal Agustus lalu. Ia hanya m membutuhkan waktu 34 detik u untuk menganvaskan lawannya. Penghasilan terbesar Rousey d datang dari luar ring. Ia kini m memang merambah ke layar lebar, iia pun menulis buku otobiografi yyang jadi best seller. Selain itu, p perempuan yang punya jurus kkuncian mematikan ini pun kerap jjadi model. Ia menjadi model iklan

Reebok, Metro PCS, Monster, Buffalo David Bitton, dan Carl’s Jr. Baru-baru ini, Rousey dilaporkan sepakat bergabung dengan manajemen superstar tinju Amerika Serikat, Floyd Mayweather Jr. Belum jelas seperti apa Rousey akan berperan bagi Mayweather Jr yang hendak pensiun. TMZ melaporkan, Rousey bahkan telah menandatangani kesepakatan sebesar 10 juta dolar atau setara Rp137,4 miliar dengan manajemen The Money. Menurut Rousey, niat untuk menandatangani kesepakatan tersebut baru muncul setelah dirinya sering dihubung-hubungkan dengan Mayweather Jr. (Tribunnews/den)

Berulah, Kyrgios Didenda Rp 137 Juta

PETENIS Australia, Nick Kyrgios berulah lagi di lapangan. Ia memprovokasi lawannya, petenis Swiss, Stan Wawrinka dengan mengatakan bahwa kekasih Wawrinka saat ini, Donna Vekic, pernah ditiduri oleh Thanasi Kokkinakis -- petenis Yunani yang menjadi rekan Vekic di ganda campuran. Parahnya lagi, ucapan Kyrgios terdengar jelas di lapangan karena tertangkap oleh mikrofon di lapangan. Kontan Wawrinka pun naik pitam. Duel kedua petenis di babak kedua Piala Rodgers pada Kamis (13/8) itu memang berlangsung panas. Sebelum memprovokasi lawannya, Kyrgios kalah di set

pertama. Wawrinka sebelumnya juga sempat meneriaki Kyrgios dan memukulkan bola ke kepalanya. Seusai pertandingan, Wawrinka meminta agar otoritas tenis dunia (ATP) memberikan hukuman yang pantas untuk Kyrgios. “Tak perlu untuk menunjukkan perlakuan semacam itu. Saya harap ATP akan mengambil tindakan terhadapnya,” kata petenis 30 tahun tersebut. Pihak Association of Tennis Professionals (ATP) sendiri telah menjatuhkan denda 6.405 pound atau sekitar RP 137 juta untuk Kyrgios atas ulahnya tersebut. “ATP masih terus mengkaji masalah ini dan kemungkinan akan memberikan Kyrgios hukuman tambahan,” demikian pernyataan ATP yang dikutip dari Express, Jumat (14/8). Kyrgios mengakui perbuatannya, namun ia menyebutkan bahwa dirinya terprovokasi oleh juara Prancis terbuka itu. “Ia mulai cerewet dengan saya. Saya tak tahu mengapa saya mengatakan itu, saya terbawa suasana panas.” (Tribunnews/ den)


12

Super Sport

Metro Banjar

SABTU 15 AGUSTUS 2015

BORUSSIA DORTUND VS BORUSSIA MONCHENGLADBACH

AFP

TUGAS BERAT – Sebagai pelatih baru Borussia Dortumnd, Thomas Tuchel memiliki tugas berat mengembalikan Die Borussen menjadi tim papan atas Bundesliga.

Tugas Berat Tuchel PADA laga pra-musim menjelang kompetisi Bundesliga musim 2015-2016, Thomas berhasil Tuchel menunjukkan kepantasannya menjadi pengganti Jurgen Klopp. Delapan kemenangan dari sembilan laga menjadi bukti nyata tangan dingin bekas pelatih Mainz 05 tersebut menangani klub dari Lembah Ruhr itu. Kehadiran Tuchel sebagai pelatih baru Dortmund sejauh ini mampu memberikan dampak positif. Karena itulah pendukung Dortmund sangat berharap pelatih 41 tahun itu bisa mengembalikan kejayaan Die Borussen. Bersama Dortmund, tugas Tuchel saat ini adalah meyakinkan fans bahwa timnya layak menjadi penantang terkuat Muenchen. Setidaknya, Dortmund harus mampu kembali bertengger di papan atas klasemen dan mendapatkan tiket ke Liga Champions. Henrikh Mkhitaryan, gelandang Dortmund, yakin pelatih barunya itu akan menjalankan tugas dengan

baik. “Dia tahu betul bagaimana membangun sebuah tim. Dia juga tahu bagaimana merancang pertahanan,” ucap Mkhitaryan seperti dilansir Goal.com. Salah satu upaya Tuchel memperkuat lini pertahanan Dortmund adalah dengan menempatkan Roman Burki di bawah mistar gawang. Langkah tersebut sempat menuai kontroversi, lantaran Dortmund selama ini lebih mempercayai Roman Weidenfeller, yang menjadi pilihan utama Jurgen Klopp selama lima tahun terakhir. Meski demikian, keputusan Tuchel terpukti jitu. Burki membayar kepercayaan sang pelatih dengan menjaga gawangnya tetap perawan selama laga pramusim. Langkah lain yang dilakukan Tuchel adalah mendatangkan Gonzalo Castro dari Bayer Leverkusen. Gelandang 28 tahun itu menjadi satu-satunya rekrutan baru Dortmund di musim panas ini. Ia pun diharapkan bisa memperkokoh pertahanan tim. (Tribunnews.com/wil)

ULASAN pelatih

Ulasan Tuchel

Segera Putuskan KAMI punya dua kiper luar biasa. Keduanya punya sikap luar biasa di dalam tim, bagaimana mereka menghadapi peran berbeda, dan bagaimana cara mereka mengatasi persaingan. Kami sangat bahagia dengan ini, dan dalam sepekan kami akan memutuskannya dengan tenang.(wil) *) Thomas Tuchel, Pelatih Borussia Dortmund

ULASAN FAVRE

Punya Solusi SAYA tahu Thomas (Tuchel) karena melihat sepak terjangnya beberapa tahun terakhir. Saya tahu apa yang bisa dilakukannya dengan timnya. Dia selalu memiliki solusi dan membuat tim lebih terorganisir. Saya rasa Borussia Dortmund akan kembali. Tidak perlu dipertanyakan.(wil) *) Lucfien Favre, Pelatih Monchengladbach

Keyakinan si KEYAKINAN Pemburu Bayern SI PEMBURU BAYERN KEGAGALAN berprestasi di musim lalu tak serta merta membuat Borussia Dortmund dipandang sebelah mata. Meski hanya finis di peringkat tujuh klasemen akhir Bundesliga musim lalu, Die Borussen diyakini masih menjadi salah satu tim terkuat di Bundesliga musim 2015/2016. “Bagi saya mereka tetap tim yang memiliki kualitas. Jelas, mereka adalah pemburu Bayern (Muenchen),” ucap Max Eberl, direktur olahraga Borussia Monchengladbach kepada Bild, menjelang duel perdana timnya di Bundesliga musim ini menghadapi Dortmund, di Stadion Signal Iduna Park, Sabtu (15/8). Berbeda dengan Dortmund yang musim lalu terseok-seok, sebaliknya Die Fohlen justru berprestasi gemilang. Tim asuhan Lucien Favre itu berhasil AFP merebut satu tiket otomatis ke ANDALAN Henrikh Mkhitaryan akan menjadi andalan Borussia Dortmund saat menghadapi Borussia Monchengladbach di kompetisi Liga Champions, berkat laga perdana Bundesliga di Stadion Signal Iduna Park, Sabtu (15/8). prestasi finis di peringkat ketiga klasemen akhir Bundesliga, di bawah Produktivitas Dortmund mengalami hattrick ke gawang Wolfsberger di leg dari tim di atasnya kedodoran. Bayern Muenchen dan Wolfsburg. peningkatan. kedua babak kualifikasi Liga Europa, Dari komposisi pemain, Dortmund Namun demikian Eberl ragu Mkhitaryan sendiri yakin ia dan dan membantu Dortmund meraih memang memiliki kualitas pemain timnya dapat mengulangi prestasi rekan-rekannya bisa menuai hasil kemenangan 5-0. lebih baik. Komposisi Pierre Emericktersebut musim ini. Pria 41 tahun itu positif. “Saya memutuskan bertahan Di lini tengah, Dortmund jauh Aubameyang dan Marco Reus yang mengatakan, situasi saat ini berbeda di Dortmund. Saya ingin memberikan dari kata meragukan. Mereka punya menjadi dengan musim lalu. Eberl menilai menjad motor sarangan tim segalanya dan menunjukkan bahwa dari Dortmund tetap menjadi dar Lembah Ruhr tersebut, deretan gelandang berkualitas seperti saya pemain yang baik. Saya ingin Kevin Kampl, Shinji Kagawa, Julian menjadi semakin penantang terkuat Bayern, n, m Weigl, hingga Ilkay Gundogan. membuat fans Dortmund bahagia,” mengerikan setelah setelah Wolfsburg, ) ucapnya dikutip Goal.com. Sementara Mats Hummels dan Henrikh Mkhitaryan Bayer Leverkusen, dan 8 5/ U (1 WIB/ T Keyakinan yang sama juga ada Sokratis Papastathopoulos menjadi menemukan bentuk Schalce 04. Sementara B 0 SA L 23.3 A U dalam benak Reus, Gundogan, dan jaminan kokohnya tembok permainan terbaiknya. Monchengaldbach, T K I U W P 0 00.3 Hummels. Meski banyak klub elit pertahanan Dortmund. Pemain asal Armenia hanya menjadi Eropa tertarik merekrut mereka, Sejauh ini Dortmund masih itu membuktikannya pengganggu atau tim dan tak segan-segan memberikan mengandalkan pemain yang sama pekan lalu, saat mencetak kejutan jika salah satu p daru musim lalu. Hanya Gonzalo tawaran menggiurkan serta gaji besar, namun tawaran itu tak Castro yang tercatat sebagai membuat mereka tergiur dan rekrtutan anyar. Namun di situlah pergi meninggalkan Dortmund. kelebihannya. Dortmund menjadi (Tribunnews.com/wil) tim yang lebih padu, karena setiap pemain sudah mengenal karakter rekannya masing-masing. Thomas Tuchel, pelatih yang menggantikan Jurgen Klopp, juga Borussia Dortmund diyakini akan tak kesulitan meracik tim. Dua atau kembali menjadi penantang utama tiga kali eksperimennya dalam Bayern Muenchen di kompetisi lima laga ujicoba terakhir, selalu membuahkan kemenangan. Meski Bundesliga musim ini kerap mengawali laga dengan formasi 4-3-3 atau 4-1-4-1, di lapangan Skuat Dortmund tak banyak berubah ketimbang musim lalu formasi itu bertransformasi menjadi 4-2-3-1. Tuchel biasa melakukannya Performa Dortmund selama dengan mencobanya pemain berbeda. pramusim sangat menjanjikan Hasilnya cukup memuaskan.

LI V E

DIRECT POINT

Ramos ‘Kuras’ Kantong Real Madrid DEMI mempertahankan Sergio Ramos, Real Madrid dipastikan harus merogok kocek mereka sangat dalam, untuk memenuhi permintaan sang bintang. Pemain berusia 29 tahun itu, menurut The Express, akan segera menandatangani kontrak anyarnya bersama Real Madrid dengan durasi lima tahun ke depan. Dalam kontrak barunya itu, setiap tahunnya Ramos akan menerima bayaran sebesar 6,42 juta poundsterling setelah pajak. Menurut The Guardian, saat ini Ramos masih terikat kontrak selama dua tahun dengan bayaran lima juta poundsterling setelah pajak. Artinya, dengan kontrak barunya itu, Ramos berhasil menaikkan bayarannya sebesar 1,42 juta poundsterling per tahun

Dengan kenaikan tersebut, lebih detail, Ramos akan menerima bayaran sebesar 123 ribu poundsterling per pekan. Bagaimana perbandingannya dengan tawaran Manchester United yang sangat menginginkannya hengkang ke Old Trafford? Manchester United sebelumnya menawarkan gaji sebesar 7,85 juta poundsterling per tahun. Asumsinya, Ramos akan dibayar 151 ribu poundsterling per pekan. Itu pula yang membuat Setan Merah sangat yakin akan mampu membujuk Ramos pergi dari Santiago Bernabeu. Namun, pengeluaran Real Madrid untuk Ramos ternyata tak sebatas perhitungan di atas. Dengan jumlah gaji yang diterima

AFP

KONTRAK BARU – Sergio Ramos direncanakan akan menandatangani kontrak baru bersama Real Madrid pada Senin (17/8) lusa.

on

Ramos, Real Madrid juga harus membayar pajak yang meningkat tajam, yakni 47 persen. Artinya, Los Blancos mengeluarkan uang sebanyak 13,6 juta poundsterling per tahun hanya untuk Ramos. Per pekan, Ramos berarti menerima bayaran sekitar 261 ribu poundsterling, atau 37 ribu poundsterling per harinya. Pada akhirnya, jumlah pengeluaran Real Madrid untuk Ramos jauh lebih besar dari penawaran Man United. Real Madrid sendiri rencananya akan menggelar pesta mewah di Santiago Bernabeu, saat pengumuman perpanjangan kontrak Ramos. Selain kontrak baru, Madrid nampaknya juga akan mendaulat Ramos sebagai kapten baru mereka menggantikan posisi Iker Casillas. Peran ini sudah di jalani Ramos selama laga pramusim. Selain Ramos, Madrid juga akan mengumumkan perpanjangan kontrak megabintang, Cristiano Ronaldo. Ramos didatangkan dari Sevilla pada tahun 2005 lalu. Kala itu Madrid memboyongnya dengan harga tinggi yaitu sebesar 27 juta Euro. 10 musim berseragam Madrid, Ramos sudah bermain dalam 445 laga dan mengemas 55 gol. Ia juga turut memberikan 6 gelar domestik dan 3 gelar internasional buat Madrid. (Tribunnews.com/dod)

RICARDO KAKA

Kebahagiaan di Ujung Karier RICARDO Kaka kini tengah bahagia. Tanpa disangka-sangkanya, pelatih timnas Brasil, memanggil dirinya untuk memperkuat Selecao menghadapi Kosta Rica di laga persahabatan, September mendatang. “Ini merupakan hari yang istimewa buat saya, karena kembali dipanggil ke timnas setelah hampir setahun lamanya. Terus terang saya sangat bahagia,” ucap mantan bintang AC Milan dan Real Madrid itu seperti dilansir Goal.com. Kaka pun mengucapkan terima kasih kepada Orlando, klub yang kini menaunginya. Di klub Major League Soccer (MLS) itulah ia terus mempertahankan penampilannya dengan bermain secara regular. Sejauh ini pemain 33 tahun itu sudah menciptakan sembilan gol ditambah empat assist dari 22 laga yang sudah dimainkannya. Dengan catatan itu, Kaka kini menjadi top skor sementara di liga sepakbola Amerika Serikat tersebut. Dia juga dinobatkan sebagai pemain terbaik tahun ini, ketika MLS All Stars menghadapi Tottenham. Di laga tersebut, Kaka menyumbang satu gol lewat eksekusi penalti. Catatan tersebutlah yang membuat Dunga kemudian sulit mengabaikannya. Dari data statistik, Kaka merupakan salah satu yang terbaik di antara pemain Brasil untuk menempati posisi gelandang serang. Sederet pengalamannya diharapkan berguna membantu tim Samba dalam upaya meraih kemenangan. diharapkan bisa menjadi inspirasi skuat Brasil yang saat ini rata-rata diisi oleh pemain berusia muda. “Kami akan memasuki kualifikasi

Piala Dunia. Saya pikir periode ini sangat penting buat semua orang, termasuk saya. Dan saya pikir saya bisa membantu dan memberikan kontribusi buat timnas,” ucapnya. Kaka sendiri merupakan salah satu pemain besar di dunia. Kariernya melesat saat bermain bersama AC Milan. Bersama klub miliki Silvio Berlusconi itu, Ia meraih banyak gelar. Bukan hanya di penta Serie A, ia juga membantu Milan merebut trofi Liga Champions ns tahun 2006/2007. Kontribusinya businya di Milan juga luar biasa. Ia mencetak 70 gol dari 193 penampilan. an. Berkat penampilan gemilan itulah tulah Kaka kemudian juga dianugerahi ugerahi sedereta penghargaan gaan individu. Yang paling bergengsi rgengsi tentu saja penghargaan gaan Ballon d’Or tahun 2007. 07. Prestasi si yang moncer bersama AC Milan itulah yang kemudian mudian membuat raksasa Spanyol, Real Madrid, drid, tergiur memboyongnya ongnya dengan banderol 68,5 juta euro pada tahun 2009. 09. Kaka pun datang

ke Santiago Bernabeu bersamaan dengan kedatangan Cristiano Ronaldo yang saat itu menjadi pemain termahal dunia. Sayangnya di Real Madrid prestasinya justru melempem. Kaka lebih sering bergulat dengan cedera. Ia pun gagal menemukan bentuk permainan terbaiknya, dan lebih sering duduk di bangku cadangan. Akhirnya pada tahun 2013, AC Milan membawanya pulang ke San Siro. Namun Kaka hanya bertahan satu musim bersama klub Italia itu. Orlando City, klub yang bermain di MLS kemudian merekrutnya. (Tribunnews.com/ wil)

DATA A DIRI Nama Lengkap: engkap: Ricardo Izecson dos Santos Leite Tanggal Lahir: 22 April 1982 Tempat Lahir: Gama, Federal District, Brasil 1.86 m Tinggi: Karier Klub 003 2001–2003 : São Paulo 59 (23) 009 2003–2009 : AC Milan 193 (70) 2009–2013 : Real Madrid 013 85 (23) 2013–2014 : AC Milan 30 (7) 014 2014– : Orlando City 21 (9) 2014 : São Paulo (loan) 19 (2) Karier Timnas 2002– : Timnas Brasil 89 (29)


SABTU

Futsal Blitz

15 AGUSTUS 2015

Metro Banjar

DOK.BPOST

Tunggu Lawan di Delapan Besar TURNAMENfutsal Indo Traktor terus bergulir dan sudah memasuki babak delapan besar. Tim-tim tangguh pun sudah berguguran mulai dari penyisihan hingga babak 16 besar. Setelah tim Kohusein tersingkir, dua tim dari tuan rumah Indo Traktor juga harus angkat koper di babak 16 besar. Tim Indo Traktor katagori umum tersingkir setelah dikalahkan oleh tim tangguh WMP dengan skor 2-0. “Dua tim kita sudah tersingkir di babak 16 besar. Kita masih ada satu tim dari katagori Instansi A. Tim ini banyak pemain muda,” kata Manager Tim Indo Traktor, Viktor, Jumat, (14/8). Selain WMP dan Indo traktor, tim Stimik Banjarbaru juga sukses melaju ke babak delapan besar. Pada babak 16 besar, tim dari katagori mahasiswa ini sukses mengalahkan tim dari katagori umum yakni tim Renyah FC. Sejak babak pertama, tim Stimik sudah mendominasi pertandingan dengan meraih kemenangan empat gol tanpa balas. Dengan kerjasama tim dan memperagakan permainan cepat, tim Stimik kembali menguasai laga di babak kedua. Bahkan mereka kembali sukses membubuhkan tiga gol di babak kedua. Meski harus rela gawannya juga kebobolan satu gol pada babak kedua. “Alhamdulillah tim kita melaju ke babak delapan besar. Semoga tim terus menunjukkan kemampuan terbaiknya,” kata manager Stimik Banjarbaru, Fitriyadi. Sejauh ini, tim ini masih menunjukkan kemampuan terbaik dalam ajang Turnamen Indo Traktor. Meski bersaing dengan tim katagori umum, mereka masih mampu bersaing hingga delapan besar. Untuk laga selanjutanya, tim ini masih menunggu hasil dari dua tim Permata Hijau vs Kapuas 88 yang merebutkan tiket ke delapan besar. (ryn)

NET

TIM Indo Traktor

13

Pemain Bintang

Echona Tuahuns:

I’m Back! NAMA Echona Tuahuns memang tak asing lagi dalam kancah futsal tanah air. Ia pernah masuk timnas SEA Games 2009, namun sempat menghilang. Setelah empat tahun absen kini Echona mulai berkibar lagi. Skillnya yang oke lima tahun lalu, berangsung kembali lagi. “I’m Back,” kata Echona yang kini berusia 26. “Mainnya sudah mulai enak seperti lima tahun lalu waktu masuk timnas,” sambungnya. Echona sempat absen tiga tahun lantaran kena cedera engkel kaki kanan. Sejak 2014 ia kembali menekuni futsal berEchona TTuahuns uahuns sama klub Black Steel. “Sempat juga main di lapangan besar memperkuat Perseru Serui, tapi sekarang lebih nyaman kembali ke futsal,” tutur Echona. Ia mencetak lima gol dari kemenangan Black Steel atas Pra PON Maluku 8-5 pada turnamen Piala Emas Futsal Indonesia 2015 di GOR Ciracas, Selasa (11/8). Bermain bersama Titus Bonai memperkuat Black Steel, Echona merasa enjoy. “Titus teman saya sejak SMP 1 di Jayapura, sampai sekarang kalau dia sedang kosong kompetisi gabung main futsal bersama kami,” terang Echona. Pada Indonesia Futsal League 2015, Echona ditarik klub Pinky Boys Makassar dan ikut membawa klub tersebut menjadi runner-up. “Sampai sekarang saya masih tinggal di Makassar karena klub menyediakan rumah buat para pemain,” terangnya. Echona berharap, bisa kembali masuk timnas futsal seperti pada 2009 saat ia ditangani Justinus Lhaksana. “Saya berharap bisa memperkuat timnas lagi, meskipun sekarang persaingannya ketat,” katanya. (blb) BOLALOB

LAGA antarmember Plaza Futsal

TIM TUAN RUMAH

TERGELINCIR KEJUTAN terjadi pada Liga Futsal Member Plaza Futsal pekan ke delapan yang berlangsung di Lapangan Flaza Futsal, Kamis, (13/8) malam. Tim pemuncak klasmen, tim Plaza Futsal diluar dugaan mengalami kekalahan di pekan delapan saat melawan tim Persad yang berada di posisi sembilan klasemen sementara. Pekan sebelumnya, Tim Persad kalah atas tim La Masia dengan skor 8-6, kemarin bisa bangkit dan sukses mengalahkan pemuncak klasemen yang pada pekan sebelumnya sukses menggilas Tim Besirih dengan skor telak 8-1.

Tim Persad sukses mengalahkan tim pemuncak klasemen dengan skor 5-2. Dengan hasil itu, poin tim plaza tetap 21 poin sementara tim Persad menjadi sembilan poin. Pada pekan ke sembilan ini, poin tim plaza futsal kembali disamakan oleh tim YBM dengan poin sama 21. Tim YBM sukses meraih kemenangan dengan berhasil mengalahkan tim Lamasia dengan skor 5-3. Persaingan pemuncak klasmen semakin seru dan menegangkan dengan poin yang sama. Apalagi tim papan atas juga terus mengawal ketat dibawahnya.

Laga lainnya, tim Smoke juga sukses meraih poin penuh dengan mengalahkan tim Ershi dengan skor 4-2. Demikian juga tim Amalia menang atas tim Tengkawang 4-3. Untuk sementara, tim Plaza dan YBM sama memperoleh poin 21. Sehingga persaingan pemuncak klasmen semakin seru dan panas. YBM yang sempat tertinggal poin akhirnya bisa kembali menyamakan poin. “Tim kita bisa meraih kemenangan di pekan ke delapan. Saat ini poin kita sama dengan tim Plaza,” kata Agus, pemain Plaza Futsal, Jumat, (14/8).

Meski dengan poin sama, namun timnya masih kalah dengan agregat gol sehingga tim Plaza masih menjadi pemuncak klasmen. Pelatih tim Plaza Futsal Nanang Syarwani mengatakan bahwa timnya bermain kurang maksimal karena faktor kelelahan. “Tim kita kelelahan karena mengikuti sejumlah turnamen. Selain di Liga member dan Lifuba, juga main di Indo Traktor. Juga main di ajang sepak bola di Lapangan Demang Lehman, Alhamdulillah masih menang,” katanya. Manager Smoke Vtr Yayau mengatakan timnya sejauh ini terus bermain bagus. Pada

pekan ke delapan timnya hampir saja tergelincir. “Pada babak pertama tim kita tertinggal 2-1. Untungnya pada babak kedua para pemain bisa tampil maksimal,” katanya. Menurut Yayau, timnya yang semula tertinggal bisa membalik keadaan dengan kemenangan 4-2. Dengan hasil itu Smoke meraih poin 19 dan menunggu hasil tim Krimsus untuk menentukan posisi tiga besar. (ryn)

Hasil Laga Pekan Delapan ◗ YBM 5 vs 3 Lamasia ◗ Persad 5 vs 2 Plaza ◗ Smoke 4 vs 2 Ershi ◗ Amalia 4 vs 3 Tengkawang

Bun Yamin Target Hindari Juru Kunci PELUANG Tim Serasi FC untuk masuk final four pada Liga Futsal Banjarmasin (Lifuba) 2015, meski tipis masih terbuka. Pada laga pertama pekan ke sembilan, Jumat, (14/8) sore, tim Serasi FC sukses meraih poin penuh usai mengalahkan tim Bun Yamin dengan skor 5-3. Pertandingan dua tim ini berlangsung cukup seru. Bagi tim Serasi FC, kemenangan menjadikan harapan mereka masuk final four kemungkinan masih terbuka, meski pun relatif kecil, sehingga mereka bermain ngotot untuk meraih kemenangan. Berbeda dengan tim Bun Yamin yang sudah tidak ada peluang masuk final four karena hanya mengoleksi tiga poin. Meski tidak ada peluang, namun tim besutan Yanda Pratama ini tetap bermain ngotot untuk mencuri poin agar terhindar dari tim juru kunci. Sejak awal babak pertama kedua tim bermain cepat untuk segera mencetak gol, tim Serasi FC langsung

menekan mulai menit awal. Alhasil babak pertama empat gol berhasil dicetak oleh para pemain Serasi FC. Pada babak kedua, tim lawan Bun Yamin, perlahan namun pasti mencoba mengejar ketertinggalan gol. Mereka pun berhasil mengejar ketertinggal gol namun hanya sampai tiga gol. Dengan hasil itu, tim Serasi FC sukses meraih poin penuh dan membuka peluang masuk final four. Dengan catatan, tim lain diatasnya ada yang tergelincir. Pelatih Serasi FC Indra mengatakan bahwa timnya bermain baik saat melawan Bun Yamin. “Alhamdulillah kita berhasil meraih poin. Pada pekan selanjutnya tim kita harus kembali meraih poin penuh untuk membuka peluang,” katanya. Untuk meraih poin selanjutnya, ujarnya, timnya harus tetap fokus saat menjalani pertandingan agar bisa bermain maksimal. Pelatih Bun Yamin Yanda, mengatakan bahwa timnya sudah

TIM Bun Yamin

berusaha tampil sebaik mungkin saat menghadapi Serasi FC. “Evaluasinya cuma satu. Harus lebih meningkatkan latihan,” katanya. Mengingat pada beberapa pekan ini, para pemainnya tidak pernah kumpul secara penuh karena kesibukkan masing-masing. Dia berharap, timnya bisa kembali bangkit pada laga selanjutnya untuk

BPOST GROUP/APRIANTO

bisa meraih poin. “Tim kita baru satu kali menang, sehingga kita harus menjaga agar terhindar dari juru kunci di Klasmen Lifuba,” tambahnya. Hingga berita ini diturunkan, pertandingan lainnya sedang berlangsung untuk mencari poin penuh dan mempertahankan peluang final four Lifuba. (ryn)

Agar Sepatu Te tap Kinclong SEP ATU futsal bagi pemain SEPA futsal ibarat senjata tempur nomor satu. Tidak jarang sepatunya dirawat sedemikian rupa yang membuatnya bersugesti kalau memakai sepatu itu maka akan makin jago. Tapi, jangan sembarang merawat sepatu, salah-salah malah buat cepat rusak.

TIM White Steel Papua.

NET

Berikut tips merawat sepatu futsal: 1. Mencuci sepatu saat sepatu kotor memang baik, tapi jangan salah terkadang karena sering dicuci sepatu malah cepat merusak daya rekat lem karena sering terkena air. 2. Cucilah saat benar-benar kotor dan gunakan telapak tangan, jika tidak terlalu kotor cukup dilap saja dengan tangan. 3. Agar lem lebih awet dan juga menghilangkan bau seringlah dijemur, tapi saat menjemur jangan langsung terkena sinar matahari karena dapat membuat sepatu tidak awet. Carilah lokasi yang adem untuk menjemur. 4. Untuk menghilangkan bau pada sepatu juga dapat menggunakan silica gel atau kamper agar wangi dan tidak bau kaki. 5. Jangan pernah menyumpel sepatu dengan koran atau kertas karena dapat merubah bentuk sepatu. 6. Gunakan shoe tree sebagai alat penyangga bentuk sepatu agar tidak berubah. Demikian tips sederhana merawat sepatu futsal ala Bolalob (blb) dan semoga bermanfaat.(blb)

BOLALOB

Sayan Langsung Transfer Ilmu SALAH satu cara efektif untuk transfer ilmu adalah langsung praktek di lapangan. Nah, cara ini diambil Sayan Karmadi, mentan pemain timnas Fusal yang ikut bergabung ke tim Black Steel Papua di Piala Emas Futsal Indonesia 2015. Sayan diselipkan ke dalam tim White Steel Papua yang diperkuat pula oleh mantan pemain Persipura Octavianus Maniani dan Ian Lovir Kabes. “Saya hanya membantu pemain White Steel Papua,

terutama strategi permainan. Ya, sekalian berbagi ilmu yang saya miliki kepada teman,” ungkap Sayan. Menurut Sayan, para pemain Papua sudah punya dasar kemampuan individu yang bagus, fisik mereka juga menunjang karena terbiasa main di lapangan besar. “Tapi untuk main futsal mereka masih harus banyak belajar. Seperti bagaimana peralihan saat megang bola dan bola dikuasai lawan,” terangnya.(blb) 1508/M13


Banjar

14

Soccer Land

Metro Banjar

SABTU

15 AGUSTUS 2015

MAKIN LENGKAP ADA PELAYAN

STRIKER KEINGINAN manajemen dan tim pelatih Martapura FC untuk bisa bersaing di Piala Presiden rupanya tidaklah main-main. Hal itu bisa dilihat dari keseriusan tim berjuluk Laskar Sulthan Adam ini dalam merancang dan mempersiapkan skuatnya, menjelang bergulirnya turnamen. Martapura FC baru-baru ini berhasil mendaratkan dua legiun asingnya, mantan striker Persebaya Charles Parker dan eks gelandang Arema Cronus sebelumnya, Sengbah Kennedy. Selain Parker dan Kennedy, tim asal Kota Serambi Mekah ini masih melakukan negosiasi dengan OK John untuk melengkapi kepingan puzzle pemain asing. Dan kekuatan Martapura FC ini akan lebih bertambah dengan masuknya duo pemain sayap Barito Putera yakni Rizky Pora dan juga Dedy Hartono. Apalagi, keduanya diplot menjadi ‘pelayan’ strikerstriker Laskar Sulthan Adam seperti Syaifullah Nazar, Charles Parker dan juga April Hadi. Dengan umpat-umpat maut Pora dan Dedy, ujung tombak Laskar Sulthan Adam akan bisa terlayani hingga memanfaatkan peluang yang ada menjadi gol. Terlebih lagi, serangan dan tendangan terarah Pora-Dedy bisa menembus jantung pertahanan lawan hingga mengonversikannya menjadi gol demi gol. Ya, sejak beberapa waktu terakhir ini, Martapura FC juga gencar memburu pemain berkelas dan tentunya berpe-

Dengan bergabungnya Pora-Dedy maka skuat semakin solid. Tinggal kami berburu pemain di beberapa posisi lagi

H MOKHAMMAD HILMAN Ketua Umum Martapura FC

ngalaman di kompetisi terpanas di Tanah Air, ISL. Agar bisa memakai jasa duo pemain sayap Timnas Senior ini, manajemen dan tim pelatih Martapura FC sendiri sudah berkoordinasi dan juga meminta restu kepada jajaran manajemen Barito Putera. Gayung bersambut, manajemen Barito Putera ternyata langsung memberi respon positif, dan merestui duo pemain sayap andalannya bergabung dengan tim ‘saudara mudanya’ ini. Pelatih kepala Martapura FC, Frans Sinatra Huwae pun menyambut gembira akan bergabungnya duo sayap Laskar Antasari ini. “Pora dan Dedy sudah deal bergabung, dan manajemen Barito juga sudah memberikan restu. Semoga bergabungnya dua pemain ini menjadi motivasi bagi pemain yang sudah ada di tim,” ujar Frans kemarin siang. Dikatakan Frans, timnya sengaja membidik duet PoraDedy ini karena memang sesuai dengan keperluan timnya. Apalagi, lawan yang akan dihadapi oleh Martapura FC di Grup A turnamen Piala Pre-

Manfaat Kedatangan Duo Sayap ● ● ● ● ● ●

Memotivasi tim agar berprestasi Memativasi pemain lainnya, terutama pemain muda Memberikan pelayanan ekstra kepada striker Bisa menggebrak jantung pertahanan lawan lewat sayap Membuat tim jadi lebih solid Membuat serangan lebih bervariasi

siden, semuanya kenyang pengalaman di ISL seperti tuan rumah Persib Bandung, Persebaya Surabaya dan Persiba Balikpapan. “Memang sesuai dengan keperluan tim. Apalagi Kami tahu kualitas dan juga prestasi dua pemain ini. Mudahmudahan bisa memberi kontribusi maksimal bagi tim untuk bisa lebih bersaing,” katanya. Sementara, Ketua Umum Martapura FC, H Mokhammad Hilman segera mengambil langkah. “Kami akan segera mengirimkan surat resmi kepada manajemen Barito, dan dengan bergabungnya Pora-Dedy maka skuat semakin solid. Tinggal kami berburu pemain di beberapa posisi lagi,” katanya. (ran)

STRIKER Martapura FC, Syaifullah Nazar (nomor 21) berjabat tangan dengan Ketua Umum Martapura FC, H Mokhammad Hilman setelah ditarik keluar oleh pelatih Frans Sinatra Huwae dalam laga Turnamen Pangdam VI/ Mulawarman Cup di Stadion 17 Mei Banjarmasin.

BANJARMASIN POST GROUP/AYA SUGIANTO

Laskar Tak Takut ‘Dikeroyok’ PEMBAGIAN grup Turnamen Piala Presiden telah dirilis Mahaka Sports and Entertainment. Sebelum resmi dirilis, pelatih kepala Martapura FC, Frans Sinatra, mengaku siap digabungkan dengan klub mana pun. Pada pembagian grup itu, Martapura FC tergabung di Grup A dengan tuan rumah Persib Bandung, Persebaya Surabaya dan Persiba Balikpapan. Alhasil, di Grup Bandung nanti semifinalis Divisi Utama 2014 itu bakal dikeroyok tiga klub ISL. Tapi, Martapura FC punya tekad selangit dalam menghadapi Piala Presiden 2015 ini.

Laskar Sulthan Adam, julukan Martapura FC, akan berjuang mati-matian dan sangat termotivasi bersaing dengan klub-klub ISL. “Turnamen ini bukan main-main. Ada kepercayaan, kehormatan, dan tantangan baik secara pribadi maupun tim untuk melakoni semua laga nanti. Soal pengalaman, kami jelas masih di bawah tiga kontestan lain yang berasal dari ISL. Namun, soal motivasi kami tak akan kalah. Sebagai wakil dari Divisi Utama, kami malah terpacu untuk tampil maksimal,” ucap Frans Sinatra. Karena berangkat sebagai klub kasta kedua kompetisi

nasional, otomatis Martapura FC bakal diposisikan sebagai tim medioker atau ‘penggembira’. Kendati begitu, sebenarnya Frans Sinatra telah membangun tim tangguh dengan mendatangkan tiga legiun asing seperti OC Parker (eks Kalteng Putra), Sengbah Kennedy (Arema Cronus) dan OK John (Persiwa dan Persebaya). “Materi kami lebih banyak didominasi pemain muda. Tapi mereka telah terseleksi dengan ketat. Artinya, dari sisi teknis dan semangat, mereka

bakal lebih menggebu-gebu. Ini saya jadikan modal untuk menandingi kualitas calon lawan di Bandung nanti,” katanya. Praktis, untuk pemain senior, Frans hanya memiliki kiper Fauzal Mubarok, April Hadi, dan Isnan Ali. “Saya pikir tiga pemain senior dan tiga asing ini bisa jadi motivator permainan tim ini. Jadi ada lima pemain muda pilih tanding yang bisa menutup kelemahan fisik seniornya,” ujar mantan gelandang Timnas era 1990-an ini.

Faktor penyebab optimisme Frans Sinatra karena Martapura FC lebih siap dari sisi fisik dibandingkan seteru lainnya. Isnan Ali dan kawan-kawan baru diistirahatkan menjelang Lebaran lalu. “Persiapan kami lebih matang dibanding tim lainnya. Ini yang membuat saya yakin Martapura FC bisa bicara di ajang ini. Bahkan saya sengaja lepas anak-anak untuk tampil di Liga Ramadan di Makasar lalu sehingga secara fisik, anak-anak sangat siap,” katanya. (bln/ggl)

PELA TIH AT Martapura FC, Frans Sinatra Huwae (kaus orange) dan pemain senior Martapura FC, Isnan Ali (nomor 25) meluapkan kegembiraannya bersama pemain lainnya setelah mencetak gol ke gawang lawan.

Pemain Asing Martapura FC Nama ✓ OC Parker ✓ Sengbah Kennedy ✓ OK John

Posisi Striker Gelandang Bek

Klub asal Kalteng Putra Arema Cronus Persebaya

Pemain Senior Laskar Sulthan Adam

Jangan Berangan-angan MIMPI di siang bolong. Itua yang pantas bagi pecinta bola di negeri ini untuk menyaksikan ISL digulir kembali tahun ini. Kemenangan PSSI di PTUN hanyalah setetes air pelepas dahaga di tengah terik matahari. Kini, Menpora banding. Hasilnya hampir bisa diduga persis kasus Golkar. Akan dimenangkan Menpora. Jadi, para pecinta bola jangan terlalu berangan-angan sepak bola Indonesia akan membaik. Keccuali pemerintah sekarang ini berganti dengan pemerintahan lainnya +628 125028 417 +628125028 1250284

Kada Kasian Kah? KADA kasian kah Menpora ne lawan pemain, wasit, paman pentol, paman rokok, penjual es dll yang bajualan di sekitar stadion. Mun Kaya ini ja, kada bataha jalan kompetisi. Hagan Menpora, baek jadi ustadz aja di pesantren daripada maurusi bola +6285332926955

Sudah Lama Menunggu Kompetisi SALAM Sejahtera Tim Martapura Fc, Juga utk para suporter te tap smangat & tetap eksis. Kami SSB BANUA serta para anggota sdh lelah Menunggu Kompetisi ISL & Dvisi Utama Yg InsyALLOH jika tdk ada aral meli ntang PSSI akn brgu lir,Paska kisruh PSSI yg tdk kunjung tunts menpora,utk prtama dalam sjarah tdk ada mepora mengadakan turnamen spak bola, aneh tpi nyata mung kin sja menpora kini sedang kejar target sepak bola di jadikan PROYEK, cnth mudah sja tim trnsisi mene mui FIFA,! Logika sja tim trnsisi akn jmpa FIFA itu mimpi disia ng hari, sdh jls FIFA tidak ingin adanya Intervensi (pmrinth) dlm tbh PSSI, mana mungkin federasi FI FA Mau menrima tim transisi, harusnya menpora itu bersikap Arif krna mnpora itu induk dri semua cab, olah raga,jngn PSSI Yg digembosi, sperti menpora tdk mengak ui ,La Nyalla sbgi pr esiden PSSI, Tim tra nsisi mengdakan tur namen sepak bola,! Tim transisi akan ber temu dgn FIFA, lalu menpora tdk akn me rekomendasi ISL brg ulir sebelum ktetpn, incrah dari PTUN, yg Lbh prh lgi menpora akan menggelar KLB krna punya kpntingn lain,menpra Sdh PAN IK,!pstinya akn trjadi perpecahan smangkn parah, menpora sdh tdk punya Hti Nurani pemain pstinya akan BERDEMO,! SSB,BAN UA,W,RIDWAN, +628 1223 1198 78 +6281223 12231 9878 BAGI Anda yang ingin mendukung tim lokal kesayangan, Martapura FC, Peseban Banjarmasin dan lainnya, kirim dukungan lewat SMS (082255417090), Facebook (Martapura Fc) atau Twitter (@MartapuraFC).

Nama ✓ Fauzal Mubarok ✓ April Hadi ✓ Isnan Ali

Posisi Kiper Second striker Gelandang sayap BANJARMASIN POST GROUP/DOKUMEN

Rekrut Mantan Kiper Sriwijaya FC UPAYA tim pelatih Martapura FC mencari pesaing bagi Ali Budi Raharjo yang berdiri di bawah mistar tak pernah surut. Setelah gagal merayu kiper Persepam Madura Utama (PM-U), M Sandi Firmansyah, akhirnya klub berjuluk Laskar Sulthan Adam itu berhasil mendatangkan kiper sarat pengalaman, Fauzal Mubarok. Proses rekrutmen mantan penjaga gawang Persela dan Persiba ini tak menem u i hambatan.

Fauzal Mubarak NET

Sebab, status Fauzal Mubarok memang sedang bebas setelah kontraknya diputus manajemen Persijap akibat kompetisi Divisi Utama lalu gagal bergulir. Sebenarnya perburuan Martapura FC terhadap mantan kiper Sriwijaya FC itu telah dilakukan sejak persiapan Divisi Utama lalu. Namun, mereka kalah cepat dengan Persijap yang lebih dulu mendapatkan tanda tangan kiper asal Riau ini. “Kami memang mencari kiper tangguh yang siap pakai untuk pesaing Ali Budi Raharjo. Kami ingin gawang Martapura FC aman di tangan kiper itu. Piala Presiden bukan sembarang turnamen, karena diikuti klubklub ISL. Makanya kami harus kerja keras membangun tim ini,” kata Frans Sinatra Huwae, pelatih Martapura FC. Setelah berburu hingga beberapa pekan hingga gagal mendapatkan kiper berkualitas, Martapura FC akhirnya

menemukan penjaga gawang yang diharapkan. “Setelah berburu, akhirnya kami bisa dapat Fauzal. Kami memang telah mengejar dia sejak awal Divisi Utama lalu, tapi belum jodoh. Meski libur latihan karena kompetisi bubar, kondisi Fauzal sangat bagus,” katanya. Fauzal sendiri mengaku, senang bisa bergabung de-

ngan rekan sedaerahnya, April Hadi, yang lebih dulu bergabung di klub yang bermarkas di Stadion Demang Lehman Martapura ini. “Jika tak kalah cepat dari Persijap, saya sudah di klub ini. Tapi, sekarang saya bisa di Martapura FC. Saya tak menyangka kalau manajemen masih ingin saya main di sini. Saat kompetisi berhenti, ber-

main dengan Martapura FC di Turnamen Piala Presiden jelas menyenangkan,” ucap eks kiper PSPS Pekanbaru ini. Martapura FC satu-satunya klub Divisi Utama yang tergabung di Grup Bandung pada pentas Piala Presiden. Anak asuh Frans Sinatra akan dikeroyok tiga tim ISL seperti tuan rumah Persib, Persebaya, dan Persiba Balikpapan. (bln/ggl)

1508/M14


Liga Merah Putih

SABTU 15 AGUSTUS 2015

Metro Banjar

15

PERSEBAYA SULIT DAPATKAN RENDI Persipura Persoalkan Zulham Zamrun KETUA umum Persipura Jayapura Benhur Tommy Mano menegaskan, gelandang serang Zulham Zamrun masih terikat kontrak dengan Mutiara Hitam, dan akan menjalani latihan bersama tim. Zulham kini memperkuat Persib Bandung di turnamen Piala Presiden 2015. Zulham sudah dimainkan Persib saat beruji coba melawan Arema Cronus di Kanjuruhan. Pelatih Persib Djadjang Nurdjaman cukup puas dengan performa Zulham di laga itu, dan ingin mempertahankannya untuk Indonesia Super League (ISL) 2015/16. Namun Tommy Mano menegaskan, hingga saat ini manajemen Persipura belum memutus kontrak seluruh pemainnya. Tommy Mano pun mengaku belum tahu apakah Persib akan mengontrak Zulham secara permanen, atau hanya di Piala Presiden 2015. “Semua pemain masih terikat kontrak Semua pemain dengan Persipura masih terikat Jayapura. Tidak kontrak dengan ada yang diputuskan. Persipura Tanya saja ke dia Jayapura. Tidak [Zulham], dalam ada yang rangka apa ke diputuskan” Bandung. Tapi kontraknya masih TOMMY MANO dengan Persipura,” tegas Tommy Mano seperti dikutip dari Goal. Tommy Mano menambahkan, Persipura akan mengumpulkan pemain pada Oktober sebagai persiapan menghadapi ISL 2015/16, termasuk melakukan pembicaraan dengan para sponsor. Kendati demikian, Persipura tetap menunggu perkembangan kisruh sepakbola nasional yang tidak berujung. “Secepatnya kami akan kumpulkan pemain dan pelatih. Selanjutnya kami berbicara dengan sponsor. Itup kalau ISL jadi bergulir Oktober, dan tidak menghadapi masalah,” ujar Tommy Mano. (superball/trn)

RENDI Irwan dan Persebaya Latihan)

PERSEBAYA Surabaya tampaknya akan menemui kesulitan untuk mendapat gelandang energik, Rendi Irwan. Hal ini karena klub asal Rendi, Persija Jakarta juga membutuhkan tenaga Rendi. Sekretaris tim Persebaya, Rahmad Sumanjaya mengatakan, pihak Persija juga membutuhkan Rendi di Piala Presiden. “Rendi mungkin berat bergabung. Karena pihak Persija juga membutuhkan,” kata Rahmad. Persija dan Persebaya akan berlaga di Piala Presiden, 30 Agustus mendatang. Sedangkan untuk menggunakan jasa Rendi, sesuai regulasi Persebaya harus mendapatkan surat keluar dari Persija. Rendi sendiri telah berlatih bersama Persebaya. Bahkan mantan pemain Persik Kediri tersebut, juga turun saat Persebaya menjalani uji coba melawan Persekap Pasuruan, Rabu (12/8) lalu. Saat uji coba, Rendi mendapat sambutan hangat dari suporter Persebaya. Aksi-aksi dribble-nya membuat suporter berdetak kagum. Bahkan secara teknis, Pelatih Persebaya, Ibnu Grahan tertarik untuk merekrut Rendi. Mantan pemain Mitra Kukar tersebut, cepat beradaptasi dengan gaya permainan Persebaya. “Secara teknis tidak ma-

Zulham Zamrun

Suporter Sesalkan ‘Penjualan’ Ferdinand

NET

SUPORTER Sriwijaya FC

Simanis mengatakan kepergian pemain kelahiran Bengkulu ini dipastikan bakal berdampak buruk pada persiapan tim dalam turnamen pra musim dan Liga Super Indonesia. “Ferdinand seharusnya juga tidak semestinya seperti itu,” kata Qusoy, Jumat 14 Agustus 2015. Sebagai salah

RAHMAD SUMANJ SUMANJA AY A Sekretaris tim Persebaya

salah. Tapi kami menunggu administrasinya,” kata Ibnu. Selain Rendi, di Persebaya saat ini juga terdapat pemain PSBI Blitar, Nurmufid Fastabikul Khoirot. Tidak seperti Rendi, proses administrasi Fasta lebih mudah dibandingkan Rendi. Sama seperti Rendi, Fasta tidak membutuhkan waktu lama beradaptasi. Apalagi Fasta telah mengenal karakter Ibnu Grahan. “Keduanya tidak masalah secara teknis,” kata Ibnu. Sementara itu, para pemain Persebaya Surabaya mulai berdatangan menghadiri latihan. Manajemen memang baru memanggil usai 13 Agustus, setelah penyelenggara Piala Presiden melaksanakan drawing. Beberapa pemain muda Persebaya, seperti Sahrul Kur-

niawan, Fatchurohman, Putu Gede Juni Antara, dan Zufiandi, sudah berlatih bersama Persebaya. Dua pemain Timnas U-23, Hargianto dan Ilham Udin Armaiyn, dijadwalkan akan tiba di Surabaya, sekitar 16 Agustus mendatang. “Perjalanan Ilham cukup panjang. Dia dari Ternate, perjalanan ke Surabaya cukup jauh. Harus melewati jalur laut dulu baru naik pesawat ke Surabaya, “ kata Ibnu. Selain kedua pemain tersebut, striker asing Persebaya, Emile Mbamba, juga dijadwalkan akan tiba di Surabaya, juga pada 16 Agustus. Ibnu mengatakan, pihaknya telah menghubungi Mbamba dan striker asal Kamerun tersebut berjanji akan tiba. “Mbamba masih di Indonesia, dia sudah kami hubungi,” kata Ibnu. Penjaga gawang senior, Jendri Pitoy juga dijadwalkan segera bergabung latihan. Di Piala Presiden, Persebaya akan menggunakan sekitar 22 pemain. Dari 22 pemain tersebut, tim asal Kota Pahlawan itu akan menggunakan dua pemain asing. Selain Mbamba, juga terdapat pemain asal Brazil, Otavio Dutra. Bahkan Dutra telah lama gabung latihan bersama Persebaya.(sry/trn)

Pilih Hengkang dari Indonesia NET

DUA kelompok besar suporter Sriwijaya FC, Singa Mania dan Simanis Ultras Palembang menyayangkan putusan manajemen ‘melepas’ Ferdinand Sinaga ke PSM Makasar. Mereka sepakat manejemen perlu kehati-hatian dalam meminjamkan pemainnya. Qusoy selaku pembina

” ”

Rendi mungkin berat bergabung. Karena pihak Persija juga membutuhkan”

TRIBUNNEWS

satu kelompok suporter senior di Sriwijaya, Qusoy meminta menejemen tidak terlalu mudah melepas pemain walaupun hanya untuk masa waktu tertentu bukan selamanya. Menurutnya, cara Ferdinand bisa saja diikuti oleh pemain lainnya di kemudian

hari sehingga rasa kesetian pemain pada klub dapat luntur. “Seharusnya manajemen cepat kumpulkan pemain agar mereka tidak merasa bosan,” ujar Qusoy. Senada hal itu disampaikan oleh Deddy Pranata,mantan ketua umum Singa Mania. Menurut Deddy ia mensinyalir saat ini Sriwijaya sedang menghadapi persoalan pendanaan sehingga urusan pemain bukan lagi menjadi pokok pemikiran. Sehingga menejemen terkesan memenuhi setiap permintaan pemain. “Bisa jadi mereka terlalu lunak karena belum punya dana,” kata Deddy. Selanjutnya ia pesimistis klub kesayangannya itu mampu memberikan permainan terbaik saat menghadapi kontestan Piala Indonesia Satu. tmp)

MANTAN pelatih klub Persipasi Bandung Raya (PBR), Dejan Antonic, berencana hengkang dari dunia kepelatihan sepak bola Indonesia. Alasannya, Antonic menilai tidak ada kepastian kompetisi di Indonesia. “Banyak tawaran untuk melatih di luar negeri, seperti Hong Kong dan Eropa,” kata Antonic, Selasa (11/8). Menurut Antonic, sebetulnya potensi sepak bola di Indonesia sangat besar. Namun kisruh yang melanda sepak bola Tanah Air yang tak kunjung reda membuat pelatih asal Yugoslavia ini kecewa dan memilih mencari peruntungan di negeri lain. “Kondisi sekarang beda. Bagi saya, Indonesia tetap menjadi prioritas. Namun, kalau masalahnya tetap, kami harus mencari kerja untuk hidup kami dan keluarga di negara lain,” ujarnya. Kisruh yang terjadi di dunia sepak bola Indonesia, kata Antonic, membuat semua pemain PBR dan dirinya berstatus bebas transfer, sehingga cukup berat bagi dia dan anak asuhnya. Manajemen memilih membubarkan PBR. Padahal dia mengaku telah memberikan kinerja terbaik bagi skuadnya. “Kami semua free dan mungkin harus pindah ke klub lain. Kami semua kecewa kenapa seperti ini,” tuturnya.(tmp)

Dejan Antonic NET

1508/M15


16

Crime Story

Metro Banjar

SABTU 15 AGUSTUS 2015

H Ipul Tak Bisa Berjualan AMUNTAI - H Ipul keluarga sibuk menyingkirkan bekas kebakaran. Mereka tak bisa berjualan karena tokonya dilahap si jago merah, Kamis (13/8) pagi. Lima toko dan satu rumah di Jalan Abdul Aziz dekat Pasar Amuntai musnah terbakar. Musibah itu mendapat perhatian Bupati Hulu Sungai Utara Abdul Wahid. Dia datang bersama sejumlah pegawai Kesra dan Badan Penanggulangan Bencana Daerah (BPBD), Jumat. Mereka mengunjungi satu per satu toko dan rumah yang terbakar. Ada toko elektronik, toko pakaian dan toko percetakan foto. Hampir sebagian besar pemilik bangunan tak ada yang sempat menyelamatkan barangnya. Kepada bupati, Ipul mengatakan berterima kasih dengan kepedulian dan bantuannya. “Saya sangat berterima kasih. Sekarang dalam proses pembersihan toko. Kemungkinan diperbaiki ulang,” ungkapnya. Bantuan berupa sembako dan peralatan masak datang dari Dinas Sosial Tenaga kerja dan Transmigrasi HSU. Sedang uang tunai dari Bagian Kesra. Dalam kesempatan itu Kepala Dinas Sosnakertrans Rezali Eswansyah memperkirakan persediaan bahan bantuan cukup hingga akhir tahun. Di antaranya sembako dan peralatan masak. “Semoga tidak ada musibah besar lagi,” harapnya. (nia)

BANJARMASIN POST GROUP/FADLYSETIARAHMAN

KAKEK Achmad bersama anggota Polsekta Banjarmasin Selatan

JALANI MASA TUA DI PENJARA ■ Tersangka Simpan Sabu di Rak Sepatu

NET

6,5 Tahun untuk Syahruddin BANJARMASIN - Syahruddin (20) harus mendekam di penjara selama 6,5 tahun. Itu setelah Ketua Majelis Hakim Bonny Sanggah menjatuhkan vonis terhadap terdakwa pembunuh Firdaus tersebut. Putusan ini dibuat dalam persidangan di Pengadilan Negeri Banjarmasin, Jumat (14/8). Hukuman lebih rendah dibandingkan tuntutan jaksa yakni 10 tahun penjara karena majelis hakim juga mempertimbangkan ada perdamaian antara keluarga korban dan keluarga terdakwa. Penasihat hukum terdakwa Syahrani, usai menjalani sidang, mengakui ada perdamaian antara keduabelah pihak. Sedang JPU Daryoko menerima putusan tersebut. Terpidana melakukan pembunuhan di depan warung nasi kuning H Anang di Pasar Lama Banjarmasin. Syahruddin beralasan itu dilakukannya karena dendam. Firdaus sering memalak dan memukulinya. Sesaat sebelum kejadian, Syahruddin berada di kawasan Pasar Lama. Ketika melihat Firdaus, dia langsung mengambil celurit dan belati yang disisipkan di pinggang. Syahruddin kemudian mendatangi Firdaus dan menyerangnya. Korban meninggal di lokasi. (lis)

BANJARMASIN - Di usia senjanya, Achmad (64) harus berurusan dengan pihak yang berwajib. Kakek tersebut bahkan telah mendekam dalam tahanan Polsekta Banjarmasin Selatan karena kasus narkoba. Saat ditemui pada Jumat (14/8) petang, Achmad terlihat malu. Dia berusaha menutupi wajahnya. “Saya ditangkap karena jualan sabu pada Rabu lalu,” tutur warga Jalan

Kelayan B Gang Sukaria Banjarmasin itu. Alasannya karena desakan ekonomi. “Saya bingung hingga mau jualan sabu,” ujarnya. Saat ditangkap, Achmad sempat membantah berjualan sabu. Namun bukti yang ditemukan polisi membuatnya tak lagi bisa berkelit. Satu paket sabu dengan berat 0,23 gram ditemukan di bawah rak

AKP Tuschad Cipta Herdani melalui Kanit Reskrimnya, Ipda Sugiyanto, mengatakan penangkapan tersangka berawal dari informasi masyarakat. Anggota buser pun langsung lakukan penyelidikan. “Penggerebekan rumah tersangka disaksikan ketua RT,” terang Sugiyanto. Tersangka kini terancam hukuman minimal empat tahu. (jj)

Injun Lukai Brigadir Sunoto BANJARMASIN - Rahman alias Injun (26) warga Jalan Rantauan Darat Gang Pembangunan Banjarmasin Selatan ditangkap anggota Polsekta Banjarmasin Selatan karena mengamuk sambil bawa sajam, Jumat (14/8) siang. Saat ditemui di Mapolsekta Banjarmasin Selatan, Injun terlihat dalam pengaruh alkohol. Tangannya diborgol dan tubuhnya lemas karena pengaruh minuman keras jenis aldo. “Habis minuman tadi dengan kawanan,” kata Injun. Semula, imbuhnya, suasana terasa santai saat dia dan Nuri menenggak miras. “Tibatiba datang teman saya Mani. Dia minta minuman ditambah. Saya tidak punya uang, hanya sisa Rp 5 ribu di kantong,” ujarnya. Menurut pengakuan Injun, Mani terus mendesaknya agar membeli lagi sebotol miras. “Dia membentak saya, makanya saya jadi tak kontrol, langsung ambil sajam ke dalam

Tak Mengira Direkam CCTV AMUNTAI - Begitu mendapat laporan dari Gafar, warga Jalan Negara Dipa Kelurahan Sungai Malang Amuntai Tengah, tokonya kemalingan, anggota Polres Hulu Sungai Utara langsung bergerak. Ansar Minimarket yang juga ada di jalan tersebut, langsung diperiksa. Demikian pula CCTV yang dipasang Gafar. Hasilnya, polisi menangkap Rusli (45) alias Irus Kacung yang juga warga Jalan Negara Dipa. Dia tertangkap kamera mengobrak-abrik toko Rusli, Kamis (13/8) pukul 22.00 Wita. Selanjutnya tersangka mengambil uang senilai Rp 800 ribu dan rokok satu pak.

sepatu di kediamannya. Di telepon selularnya juga terdapat SMS dari pemesan sabu. “Baru-baru ini saja jualan sabu. Sambil santai di rumah, daripada tidak ada pekerjaan,” ujarnya. Ujung-ujungnya dia terpaksa menjalani masa tuanya di balik jeruji besi. Achmad pun mengaku sangat menyesal. Kapolsekta Banjarmasin Selatan,

Tertangkapnya Rusli membuat Gafar senang. Soalnya kejadian seperti ini bukan kali pertama terjadi di kawasan Jalan Negara Dipa. Warga pun resah akibat maraknya aksi pencurian.

Kasatreskrim Polres HSU AKP Fadillah mengatakan setelah korban melapor, polisi langsung dilakukan penyidikan. Polisi mendapati ada CCTV hingga langsung memeriksanya. Dari CCTV itulah, polisi melakukan pelacak. Pelacakan tak memerlukan waktu lama karena tersangka dengan mudah dikenali. Itu karena dia juga warga Jalan Negara Dipa. “Tersangka tidak mengetahui ada CCT sehingga tidak mengira dilakukan penangkapan,” ungkapnya. Tersangka langsung dibawa ke Polres HSU. Barang bukti termasuk rekaman CCTV juga diamankan. (nia)

rumah,” jelas Injun. Celurit dan pisau diambil Injun di dapur rumahnya. Selanjutnya dia langsung mengejar Mani. Saat bersamaan melintas anggota Buser Polsekta Banjarmasin Selatan yang sedang patroli. Brigadir Sunoto langsung mengadang Injun. Semula dia meminta Injun dengan cara baik-baik untuk segera melepaskan celuritnya. Namun hal itu tak dihiraukan Injun. Upaya paksa pun dilakukan. Sunoto mengunci gerakan Injun dan berhasil melepaskan celurit. Saat borgol hendak dipasang, Injun berontak dan mencabut pisau di pinggangnya. Pisau bahkan mengenai tangan Sunoto. Anggota buser ini pun langsung memasang borgol ke tangan Injun. Kapolsekta Banjarmasin Selatan, AKP Tuschad Cipta Herdani, didampingi Kanit Reskrimnya, Ipda Sugiyanto, mengatakan pelaku akan dikenakan UU darurat karena kedapatan membawa sajam. (jj)

BPOST GROUP/FADLYSETIARAHMAN

Rahman alias Injun

Tenda Korban Kebakaran Berdiri PELAIHARI - Pascamusibah kebakaran di Jalan Pasar Bauntung, Desa Kintapura, Kecamatan Kintap, Kabupaten Tanahlaut, posko bantuan didirikan di depan rumah kepala desa, Ishak. Posko berupa tenda milik Badan Penanggulangan Bencana Daerah (BPBD) Tala. Keberadaannya selama lima hari ke depan untuk melayani keperluan korban. “Kami sudah menerima bantuan dari pemkab dan sejumlah perusahaan,” kata Ishak, Jumat (14/8). Menurutnya, korban mengungsi ke rumah tetangga dan kerabat. Nomor telepon mereka dan tempat mengungsi mereka sudah didata agar bisa dihubungi.

“Meski korban dari kalangan menengah, tetap memerlukan bantuan karena tak semuanya bisa menyelamatkan harta benda. Kalau bisa bantuan material bangunan,” katanya. Kepala BPBD Tala HM Noor menerangkan untuk mendapatkan bantuan material bangunan, korban harus mengajukan permohonan kepada Dinas Sosial. “Kami tidak ada alokasi bantuan material bangunan,” katamya. Kepala Seksi Organisasi dan Bantuan Sosial Dinas Tenaga Kerja Transmigrasi dan Sosial Tala, Suhartoyo, juga mempersilakan korban mengajukan proposal ke pemkab. (tar)

1508/M16


Turn static files into dynamic content formats.

Create a flipbook
Issuu converts static files into: digital portfolios, online yearbooks, online catalogs, digital photo albums and more. Sign up and create your flipbook.