Metro Banjar Jumat 10 Juni 2016

Page 1

Eceran Rp 2.000

Langganan Rp 55.000

16 Halaman

JUMAT

http://metrobanjar.banjarmasinpost.co.id

10 JUNI 2016

NO 5.745 TAHUN XVI ISSN 0215-2987

MINTA KETERANGAN - Tim penolong dan anggota Satpolair Polresta Banjarmasin minta keterangan kepada warga terkait informasi lelaki menceburkan diri ke Sungai Alalak, Kamis (9/6) dinihari.

04:52

05:02

12:23

15:47

18:21

19:36

Ramadan Bulan Penuh Rahmat ISTIMEWA

BAGI orang yang beriman dan muslim, sejatinya menyambut kedatangan bulan Suci Ramadan dengan penuh kegembiraan. Sebab, bulan Ramadan adalah bulan yang penuh rahmat dan ampunan Dari Allah SWT serta kelepasan dari siksa api neraka. Sebagaimana

PUTRI BELLA

Promosikan Sepertiku Mencintaimu

BERSAMBUNG KE HAL 10

PEMABUK

PUTRI Bella sekarang sedang sibuk mempromosikan single ketiganya berjudul Sepertiku Mencintaimu. Penyanyi muda dari Banjarmasin BERSAMBUNG KE HAL 10

Polisi Kibuli

Syahmidi n 5 Gram Sabu Diamankan BANJARMASIN - Polisi penyamar berhasil mengibuli seorang pengedar sabu, Syahmidi (30). Meski sempat kabur dan terjun ke sungai, polisi berhasil menangkap Syahmidi bersama barang bukti 5 gram sabu. ISTIMEWA Gerak petugas Sat 1 DiSyahmidi (30) rektorat Narkoba Polda Kalimantan Selatan dalam memberantas peredaran narkoba terus digalakkan. Bahkan pada puasa ini petugas tak henti melakukan penangkapan. Termasuk Rabu (8/6) siang, petugas menangkap pengedar sabu, Syahmidi (30).

TERJUN KE SUNGAI n Panik dan Takut Dipukuli Warga BANJARMASIN - Usai meminum minuman beralkohol, Yuni (20) jadi kehilangan akal sehat. Warga yang mau menolongnya dari kecelakaan tunggal dikiranya mau mengeroyok. Yuni pun terjun ke sungai untuk menyelamat-

KHP Wardiansyah Pengasuh PP Hidayatullah Martapura

DIPUKULI Sarkuni (34) dipukuli warga, karena tertangkap basah saat memasuki sebuah rumah yang ditinggal pergi pemiliknya, Kamis (9/6). BPOST GROUP/KURNIAWAN

Sebelum Mencuri Sarkuni Telanjang GAMBUT - Puluhan orang warga Desa Durian, Kecamatan Gambut, naik pitam kepada Sarkuni (34). Pencuri yang beraksi di siang bolong, Kamis (9/6) sekitar pukul 14.00 Wita, ini berhasil ditangkap dan wajahnya dihujani bogem mentah oleh warga. Setelah itu warga menyerahkan Sarkuni ke polisi. Seorang saksi mata, Safrudin Noor (25), warga Jalan Irigasi, Gambut, Kabupaten Banjar, mengatakan si pencuri beraksi di rumah yang ditinggalkan pergi pemiliknya. “Rumah itu kosong, tidak ada orang. Kami melihat pelaku masuk ke rumah. Lalu kami teriaki maling,” ujar Safrudin.

BERSAMBUNG KE HAL 10

Jaga Keamanan KEHEBOHAN seorang lelaki menceburkan diri ke sungai di kawasan Alalak Utara Banjarmasin, Kamis (9/6) dinihari, direspons positif oleh jajaran Satpolair Polresta BanjarBERSAMBUNG KE HAL 10

BERSAMBUNG KE HAL 10

DOK/BPOSTGROUP

BERSAMBUNG KE HAL 10 BANJARMASIN POST GROUP/FADLY/GRAFIS:RIZALI RAHMAN

z INFO MITRA

Tiga Minggu Pembunuh Ajaib terhadap Kanker Lagi Sembuh

DAUN Graviola diketahui mengandung zat antikanker yang disebut Annonaceous Acetogenin. Zat tersebut dapat membunuh sel-sel kanker tanpa mengganggu sel-sel dalam tubuh manusia. Produk Bio Graviola merupakan ekstrak alami dari daun Graviola, yang sangat potensial sebagai pembunuh alami yang ajaib terhadap sel-sel kanker. Bio Graviola juga berkhasiat untuk mengatasi gangguan kesehatan, mulai dari jera-

wat, asam urat, hipertensi, osteoporosis, wasir, menjaga tubuh awet muda, melancarkan pencernaan. Selain itu juga melindungi sistem kekebalan tubuh dan menghindari infeksi. Graviola juga berfungsi sebagai antibakteri, antijamur, efektif melawan

TIGA pekan terakhir, pemain sayap kanan andalan Barito Putera, Dedy Hartono, harus menepi dari aktivitas latihan. Cedera di bagian khaki kirinya masih belum sembuh. Saat ini Dedy fokus pada pengobatan dan terapi. Tak heran karenanya, Dedy harus menjalani program terapi di Jakarta. Setelah menjalani pemeriksaan dan terapi di Universitas Negeri Jakarta (UNJ), akhirnya penyebab pasti ce-

BERSAMBUNG KE HAL 10 NET

z BANJARMASIN POST

Tjahjo Mengaku Ada Sabotase

dera yang membelit Dedy ini berhasil diketahui. Yakni iliotibial band syndrome yang ada di daerah tulang kaki bagian depan. “Jadi keluhannya ada ngilu-ngilu,”

MENTERI Dalam Negeri Tjahjo Kumolo meradang. Surat undangan Kemendagri untuk Komisi Pemberantasan Korupsi (KPK) tertulis ‘Komisi Perlindungan Korupsi’. Tjahjo menilai kesalahan ini bukan suatu kelalaian, tapi sebagai bentuk sabotase di kementeriannya.

BERSAMBUNG KE HAL 10

Dedy Hartono

BPOST GROUP/BUDI ARIF RH

1006/M1


2

Metro Banjar

Banjarbaru Highlight

BANJARMASIN POST GROUP/KURNIAWAN

GRATIS - Petugas di bandara menyiapkan 300 kotak isi takjil gratis, Kamis (9/6).

Takjil Gratis di Bandara BANJARBARUBANJARBARU-Penumpang yang akan berangkat kemudian melewati ruang tunggu atau yang baru masuk area kedatangan, mendapat takjil gratis. Ini sebagai bentuk layanan tambahan dari Bandara Syamsudin noor. Manajemen mempersiapkan 300 kotak berisi takjil. Dibagikan setiap hari, selama Ramadan. Layanan ini khusus bagi para penumpang dengan waktu berangkat serta mendarat, paling dekat waktunya dengan berbuka puasa. “Kalau memasuki waktu buka puasa, sedangkan jarak ke tempat tinggal masih cukup jauh, takjil pemberian sangat membantu. Berharap, kedepannya program ini selalu diadakan,” ucap seorang penumpang, Ari, Kamis (9/6). General Manager Bandara Syamsudin Noor, Handy Heryudhitiawan, mengatakan, pelayanan plus bagi penumpang ini akan diberikan hingga 5 Juli mendatang. Disediakan di tiga titik, ruang tunggu keberangkatan lantai 1, 2 dan ruang kedatangan terminal. “Sudah jadi tradisi setiap Ramadan, pasti kami selalu adakan layanan seperti ini. Penumpang yang hendak berangkat melewati ruang tunggu dan serta memasuki area kedatangan, mendapat takjil gratis. Semoga bisa membantu,” tutupnya. (kur)

Darmawan Minta Pantau Pasar BANJARBARUBANJARBARU-Wakil Wali Kota Banjarbaru, Darmawan Jaya Setiawan, meminta Tim Pengendalian Inflasi Daerah (TPID) harus lebih sering turun lapangan memantau kondisi harga pasar. “Tim harus sering memantau pergerakan harga pasar, apakah ada lonjakan harga atau tidak sehingga dapat diambil langkah antisipasi dan perlakuan penanganan yang tepat. Dengan begitu,perbandingan kenaikan harga tidak terlalu membebani masyarakat,” pintanya. Sebelumnya, dia telah menggelar pertemuan bersama TPID dan SKPD terkait. Penekanannya, sesering mungkin memeriksa gudang-gudang besar distributor. Memastikan apakah ada indikasi penimbunan sembako atau tidak, stok barang berlebih atau kurang. Adanya aksi nyata pengawasan TPID, diharapkan dapat menekan munculnya praktik-praktik penimbunan sembako. (sar)

JUMAT

10 JUNI 2016

WARGA MINTA JALAN MULUS LAGI BANJARBARU-Lebih dari sebulan terakhir Jalan Kelapa Sawit, kawasan Kelapa Gading, Kelurahan Sungai Besar, hingga tembus arah Jalan Jeruk, Kelurahan Sungai Ulin, terkena jalur proyek pemasangan jaringan pipa PDAM. Pemasangan jaringan pipa ini untuk peningkatan pelayanan distribusi air di kawasan tersebut. Namun di sisi lain, warga justru terkena dampak, baik saat proyek galian berlangsung maupun sesudahnya. Tumpukan tanah merah galian PDAM di sepanjang tepian jalan, makin mempersempit ruang bagi pengendara. Akibatnya, lalu lintas kendaraan di kawasan tersebut menjadi terganggu. Belum lagi ketika hujan. Limpahannya tertahan tumpukan tanah galian sehingga membuat kondisi jalan becek dan licin. Proyek galian pipa PDAM ini melalui Jalan Kelapa Sawit, Jalan Kelapa Gading I, Kelapa Gading II dan III hingga tembus ke Jalan Jeruk Sungai Ulin. Seorang pengguna jalan, Abdullah (30), biasa melintas di Jalan Kelapa Gading menyambangi kerabat. Kondisi seperti itu memaksanya mengambil jalut alternatif. Cukup jauh. Kembali ke Bundaran Besar Banjarbaru, lalu ke Jalan Ir PM Noor arha ke Mandiangin. Baru kemudian belok ke Jalan Jeruk, Kantor Kelurahan Sungai Ulin. “Timbunan tanah galian di bahu jalan makin mempersempit. Sulit kalau mobil saling berpapasan. Apalagi kalau hujan, beceknya minta ampun. Kalau hari panas, tanah merahnya menebarkan debu. Bisa lihat, cat rumah warga kotor memerah kena dampaknya,” urai Abdullah.

Sedangkan Ridha (22), warga sekitar Komplek Antero Raya Kelapa Gading II, bahkan sering kali melihat pengendara yang nyaris saja kecelakaan. “Gara-garanya penutupan tanah bebas galian terlihat sembarang, tidak ditutup dengan rapi seperti semua sehingga saat hujan beceknya meluber jadinya badan jalan becek makin licin . Kebetulan di sekitar kompleks kami ada tikungan dan sering ada yang kecelakaan kena dampaknya,”ucap Ridha. Pengalamannya terparah di titik sekitar SDN 4 Sungai Besar, saat proyek galian masih berlangsung, saat hujan badan jalan membanjir dan becek. Lalu lintas kendaraan warga pun menjadi sangat terganggu. Warga pun cukup bersabar dengan kondisi tersebut. Harapan mereka, setelah selesai proyek kondisi bekas galian ditutup seperti semula. Tapi kenyataan, tidak dibersihkan sepenuhnya dari badan jalan. Warga Kompleks Kelapa Gading I Kelurahan Sungai Besar, Muhtar, mengaku prihatin dengan kondisi lingkungan tempat tinggalnya saat ini. Harapannya, jalan kembali mulus seperti sebelumnya. “Kami mengerti pekerjaan galian pipa adalah untuk meningkatkan pelayanan air. Tapi tolong, saat proyek dan setelahnya juga diperhatikan. Jalan yang digali, kami harapkan dikembalikan kondisinya seperti semula. Ditutup dengan rapi. Badan jalan dibersihkan dari tanah bekas galian,” ucapnya dengan nada protes. Kondisi yang ada, menurutnya, penutupan tanah galian dinilai seadanya. “Bekas galian, asal tertutup saja. Tidak memperhatikan segi este-

BANJARMASIN POST GROP/SYIAFUL AKHYAR

DIKELUHKAN - Kondisi jalan bekas galian pipa PDAM yang dikeluhkan warga, Kamis (9/6).

tika dan kelayakan atau keselamatan pengguna jalan. Kalau hujan, becek dan jalan makin licin. Ini berbahaya sekali karena sudah ada yang mengalami kecelakaan di depan SDN 4 Sungai Besar Kelapa Gading. Bahkan korbannya, mahasiswa, meninggal dunia,” urai Muhtar dengan nada prihatin. Direktur Teknik PDAM Intan Banjar, Said Umar, menjelaskan, proyek tersebut merupakan pemasangan jaringan pipa diameter 300 milimeter. Program masyarakat berpenghasilan rendah (MBR) dari Kementerian PU melalui Dinas PU Kota Banjarbaru. “Kawasan setempat, kalau musim kemarau kering, distribusi air sulit menjangkau karena pipanya yang kecil. Sebab itu pipanya diperbesar menjadi diameter 300 milimeter. Tapi itu proyek MBR yang

PEMBANGUNAN INST ALASI PDAM INSTALASI l Bantuanan Kementerian PU kepada Dinas PU Banjarbaru l Nama program bantuan: Masyarakat Berpenghasilan Rendah (MBR) l Dinas PU kerja sama dengan PDAM Intan Banjar l Proyek galian pipa: Jalan Kelapa Sawit, Jalan Kelapa Gading I, Kelapa Gading II, Kelapa Gading III, Jalan Jeruk Sungai Ulin l PU janji, bekas galian akan ditutup dan kondisi jalan kembali seperti semula

dikerjakan Dinas PU, kerja sama PDAM,” urainya. Terkait dengan keluhan warga, Said, mengatakan, pascaproyek kondisi dikembalikan seperti semula. Namun saat ini pekerjaan masih berlangsung. “Prosesnya memang pemadatan tanah dulu dan ini belum selesai. Setelah itu, nanti kondisinya akan dirapikan seperti semula,” janji Said. Kabid Cipta Karya Dinas PU Kota Banjarbaru, Muriani, juga berjanji segera berkoordi-

nasi dengan pelaksana lapangan agar melakukan pembenahan lingkungan jalan bekas proyek. “Proyeknya memang masih berjalan dan belum ada serah terima. Sebelum itu, kami akan pastikan kondisi proyek dan lingkungan bekas galian yang memang harus ditutup secara rapi seperti kondisi semula. Apa yang menjadi keluhan warga, kami koordinasikan dengan pelaksana lapangan untuk diperhatikan dan ditangani,” tandas Muriani. (sar)

1006/M2


JUMAT

10 JUNI 2016

Martapura Watch

COBA BERTAHAN Halimudah mencoba tetap bertahan menjual daging sapi Rp 125 per kilogram, Kamis (9/6). Sedangan pedagang lainnya di tempat yang sama, Pasar Bauntung Batuah, Martapura, menjual lebih dari dirinya.

BANJARMASIN POST GROUP/HARI WIDODO

GOSOK BIJI - Yani dan Dani tengah menggosok fukaha menjadi bulat untuk dijadikan gelang, kalung, tasbih dan lain sebagainya.

Kembali Tekuni

Biji Fukaha MARTAPURA - Warga Desa Keramat Baru maupun Keramat Lama, sebagian besar selama ini menekuni kerajinan mengolah aksesoris dari biji fukaha. Namun ketika trend batu akik, para perajin beralih menggosok batu akik. Batu kini kembali lesu, perajin pun kembali menekuni kerajinan asesoris fukaha. Seperti di Desa Keramat Baru, Ahmad Mahdani (20) dan Ahmad Yani (20) kembali menekuni membentuk biji fukaha menjadi butiran-butiran bulat. Biji fukaha yang dibentuknya bulat itu akan diolah untuk menjadi tasbih. Selain berbentuk bulat, mereka juga membuat bentuk lonjong, kotak serta amor. “Beragam bentuknya, tergantung aksesoris yang akan dibuat bisa gelang, tasbih ataupun kalung,” ujar Mahdani. Ia mengakui, tidak hanya dirinya, tapi juga rekan, sempat berhenti mengolah fukaha ketika demam batu akik. Tetapi sekarang sudah sepi, tidak ada lagi permintaan menggosok batu akik. Maka dari itu, dirinya dan perajin fukaha kembali ke kegiatan yang lama, mengolah biji fukaha. Setiap 1.000 butir fukaha, upahnya Rp35 ribu. “Dari pagi sampai menjelang Asharm bisa dapat sampai 2.000 butir. Lumayan, buat jajan,” ceplos Mahdani. Menurutnya, kerajinan fukaha ini banyak menyedot tenaga kerja. Banyak yang mengambil upah dari membentuk butiran hingga merangkainya menjadi gelang. Tersebar, warga yang mengambil upah mengolah kerajinan fukaha mulai dari Keramat Baru dan Keramat Lama, Pekauman Dalam, Pekauman, Telok Selong, Pesayangan, Dalam Pagar hingga ke Kampung Melayu. “Kerajinan fukaha ini dibawa ke Singapura, Malaysia hingga ke Arab Saudi. Bosnya ada masing-masing di setiap desa,” tuturnya. (wid)

3

Metro Banjar

BANJARMASIN POST GROUP/HARI WIDODO

HADI UNTUNG RP 7 RIBU PER KILOGRAM MARTAPURA - Kendati Presiden Jokowi tegas menginginkan agar harga daging selama Ramadan ini turun menjadi Rp 80 ribu, dengan mengizinkan impor daging, namun ternyata hingga saat ini tidak memberi pengaruh yang baik. Termasuk di Pasar Bauntung Batuah, Martapura. Di pasar setempat, harga daging tidak banyak mengalami peningkatan harga ataupun penurunan. Daging di pasar setempat masih dijual di kisaran Rp125 ribu hingga Rp130 ribu per kilogram. Seorang pedagang daging, Abdul Hadi, mengatakan, dirinya dengan terpaksa menjual daging sapi seharga Rp130 ribu per kilogram. Harga da-

ging tersebut, naik dari harga daging sebelum Ramadan Rp125 ribu per kilogram. Menurutnya, dengan harga sekarang, dirinya hanya mengambil untung Rp 7 ribu. Karena, modalnya Rp123 ribu per kilogram. “Itu pun harus dikurangi dengan susutnya berat daging,” ujar Hadi, Kamis (9/6). Hingga saat ini, instruksi Jokowi yang menginginkan harga daging diturunkan Rp 80 ribu per kilogram sangat tidak masuk akal. Kecuali, kalau daging dicampur dengan tulangan, mungkin masih bisa harganya segitu. “Tidak dapat untung sama sekali. Modalnya saja dengan harga segitu,” sergahnya. Senada juga diungkapkan

pedagang daging lainnya, Halimudah. Dia masih menjual harga seperti biasa Rp 125 per kilogram hanya untuk pelanggan. Lagipula, saat Ramadan, permintaan daging sapi justru turun. Saat ini, dengan harga Rp 80 ribu seperti yang diinginkan Jokowi, dirinya hanya bisa menjual daging tulangan. “Kalau daging murni, ya tidak bakal balik modal kalau harga jualnya segitu,” ujar Halimudah. Menurutnya, harga Rp 80 ribu per kilogram sangat tidak masuk akal. Karena, harga sapi jauh di atas itu. Semestinya, sebelum menetukan harga yang ideal, harus diperhitungkan juga harga sapi di tingkat peternak. “Tidak mung-

Pasar Martapura w w w w

Daging: Rp 125 ribu/kg naik jadi Rp130 ribu/kg Ikan asin haruan: Rp 100 ribu/kg naik jadi Rp 110 ribu/kg Ikan asin tenggiri: Rp 85 ribu/kg, naik Rp 90 ribu/kg Distabunak menilai masih stabil

kin harga Rp 80 ribu per kilogramlah,” ceplosnya. Sementara itu, harga ikan asin haruan atau garih, juga mengalami kenaikan. Di Pasar Martapura dijual Rp 110 ribu per kilogram, naik sebesar Rp10 ribu dari harga sebelum memasuki Ramadan. Ikan asin tenggiri Rp 90 ribu per kilogram, naik sebesar Rp5 ribu dari sebelum Ramadan. Terpisah, Kepala Distabunak Banjar, Dondit Bekti, me-

ngatakan, harga daging sapi di Pasar Martapura masih stabil. Belum mengalami peningkatan. Itu dikarenakan, permintaan terhadap daging sapi saat ini masih belum ada peningkatan. Sedangkan Kabid Perdagangan Disperindag Banjar, Rahmad Bahagiawan, mengatakan, selama Ramadan konsumsi ikan asin meningkat. Terutama sahur, mungkin makan ikan asin lebih dirasakan mampu menggugah selera makan. (wid)

1006/M3


4

Metro Banjar

Banjarmasin Plus

Usulkan Paripurna Dimajukan BANJARMASIN - Pelaksanaan Rapat Paripurna DPRD Kalsel selama Ramadan mendapatkan sorotan dari Pemprov Kalsel. Terutama terkait pengoptimalan waktu pelaksanaan Wakil Gubernur Kalsel, Rudy Resnawan, mengutarakan sarannya terkait waktu pelaksanaan rapat yang dinilai terlalu siang sehingga ada jeda waktu yang cukup lama. Ia menyarankan selama Ramadan rapat dimulai pukul 08.00 dari yang biasanya dimulai pada pukul 10.00. Pertimbangannya, menghindari ada anggota dewan atau peserta rapat lainnya yang terlambat hadir. Selain itu, dengan rapat yang lebih pagi, peserta dapat lebih berkonsentrasi terhadap materi yang akan dibahas. Misal, pembahasan rancangan peraturan daerah atau pengambilan keputusan. “Kan bisa lebih baik tuh, kalau lebih pagi. Tapi ini sekdar saran,” saran Rudy. Tanggapan Ketua DPRD Kalsel, Noormiliyani, mengapresiasi saran tersebut. Namun menurutnya, baru dapat dilaksanakan pekan depan. Mengingat, pelaksanaan rapat pekan ini sudah terjadwal sehingga akan menyulitkan apabila ada perubahan. “Saya setuju jadwal rapat menjadi lebih pagi supaya lebih maksimal dan tidak ada jeda waktu,” katanya. (lis)

Hanya Satu Kapal Masuk Banjar Raya BANJARMASIN - Dikarenakan faktor cuaca, mengakibatkan tangkapan hasil nelayan pun lesu. Kondisi demikian dialami mereka yang biasa mencari di Laut Sulawesi dan Laut Jawa. Imbasnya bisa terlihatdi Pelabuhan Perikanan Banjar Raya. Biasanya, pasokan di pelabuhan yang di kelola Dinas Perikanan dan Kelautan Provinsi Kalsel ini berada di kisaran delapan ton sampai 10 ton per malam. Kini mengalami penurunan sekitar 200 kilogram. “Sekarang, cuma dapat 800 kilogram,” kata Tohir, nelayan. Jika cuaca terus memburuk, selanya, bakal terpaksa menaikkan harga ikan. “Angin di laut kencang. Susah mencari ikannya,” kata warga Banjarmasin ini. Kondisi demikian dibenarkan Kepala UPT Pelabuhan Perikanan Kalsel, Rusdi Hartono, Kamis (9/6). Penurunan pasokan terjadi antara dua sampai tiga hari terakhir ini. “Biasanya yang masuk membawa ikan antara 15-20 kapal tiap malamnya. Kalau sekarang, satu kapal yang masuk,” ujarnya. Agen penjualan di Pelabuhan Perikanan, Adi Sukirman, mengakui, mengalami penurunan keuntungan seiring pasokan yang juga berkurang. “Kemarin-kemarin masih normal. Dengan begini, harganya naik,” singkatnya. (lis)

JUMAT

10 JUNI 2016

HANAFI AJARKAN CARA MANDI WAJIB BATULICIN - Calon pasangan yang akan menikah, tidak mengetahui cara bersuci atau mandi wajib. Itulah kenyataannya yang ditemukan jajaran Kantor Urusan Agama (KUA) Kecamatan Kusan Hilir, Kabupaten Tanahbumbu. Bahkan disebutkan, mereka masih minim pengetahuannya akan hal yang demikian. Banyak sekali calon pasangan yang datang ke KUA setempat, namun saat ditanya tentang mandi wajib justru menjawab tidak tahu. Semua itu dibeberkan Kepala KUA Kusan Hilir, Hanafi, Kamis (9/5), terkait pelayanan kepada masyarakat yang tidak hanya berkaitan dengan dokumen atau administrasi, tetapi juga memberi bimbingan agama. Katanya, pasangan calon yang hendak menikah, tercatat minim pengetahuan tentang cara bersuci. Padahal mereka akan membina rumah tangga. “Hampir 60 sampai 65 persen, mereka yang datang hendak menikah saat saya tanya malah tidak tahu cara mandi wajib. Awalnya saya sempat heran. Tapi bagaimana lagi. Kondisinya seperti itu. Kenyataan yang kami temui, memang banyak yang tidak mengetahui,” beber Hanafi. Meski begitu, mereka yang masih belum mengetahui tata cara mandi wajib pun akhirnya dinikahkan. Tentunya, setelah diberikan pelajaran dan pemahaman tentang fiqih

Layanan KUA Kusan Hilir ● 65 % calon pengantin tidak tahu mandi wajib ● Rata-rata berpendidikan SMA/ sederajat ke bawah ● Petugas ajarkan tata cara mandi wajib ● Buku secara gratis, seputar pernikahan, kepada calon pengantin

atau hukumnya. Ditambah dengan nasihat, terutama tentang bersuci. Masih ada lagi layanan dari KUA Kecamatan Kusan Hilir, yakni memberikan gratis buku kecil untuk menuju keluarga sakinah. Khusus mengenai pemberian pelajaran bersuci itu, sambung dia, dikarenakan pelajarannya sangat penting bagi setiap calon pasangan. Karena menurutnya, menikah bukanlah yang gampang. Terlebih, rata-rata calon pasangan tidak mengetahui tatacara mandi wajib. Mayoritas dari mereka adalah kalangan pendidikan SMA sederajat ke bawah. “Bila calon ditanya tentang mandi wajib, jawaban yang kami temui bervariasi. Mulai tidak pernah diajarkan orangtua, tidak pernah belajar agama atau pelajaran agama hanya didapat di sekolah. Selain itu, di sekolah umum, pelajaran Agama Islam sangat minim. Tidak pernah pula belajar agama di luar sekolah. Itulah jawaban mereka saat kami tanya,”

urai Hanafi. Terpisah, Kepala Kantor Kementerian Agama Kabupaten Tanahbumbu, Abdul Basit, saat dikonfirmasi, mengatakan, keadaan tersebut menandakan minimnya pelajaran agama yang didapat disekolah. Begitu juga dari orangtua calon pasangan pengantin. Minimnya pengetahuan agama di sekolah formal,

lanjutnya, karena jam pelajaran yang ada di sekolah hanya sekitar dua jam dalam satu minggu. Ini dianggap minim sekali. “Perlu adanya penambahan jam pelaaran agama. Karena di sekolah formal memang tidak bisa maksimal. Terlebih lagi bila tidak belajar dari orangtua atau dari luar sekolah,” timpal Abdul Basit.

Diakuinya, di wilayah Tanahbumbu memang masih cukup banyak yang belum begitu tahu cara mandi wajib. Sebab itu, tugas orangtua dan pendidikan di sekolah untuk memberikan pelajaran fiqih, terutama bersuci. “Perlu bimbingan. Dan pendidikan pelajaran agama saya rasa perlu ditambah lagi,” tutupnya. (hid)

BANJARMASIN POST GROUP/APUNK

SIRING RK ILIR - Sejumlah pekerja melanjutkan pembangunan siring sungai Martapura di Jalan RK Ilir, Banjarmasin, Kamis (9/6). Penataan bantaran Sungai Martapura terus dibenahi pemerintah.

Hasbi Bakal Datangi Pedagang Lagi MARABAHAN - Jajaran Disperindagkop Kabupaten Batola bersama Kodim dan Polres, dipimpin Asisten Ekobang, Anthoni, melakukan pemeriksaan mendadak di Pasar Sungai Gampa, Kecamatan Randau Badauh. Kepala Dinas Diskoperindag Batola, M Hasbi mengatakan, tim melakukan pengawasan peredaran barang dan jasa dalam bulan Ramadan. Tidak ada barang dagangan yang harganya naik yang dapat membuat resah warga. Misalnya, kata Hasbi, harga gula hari Kamis tidak berbeda dengan harga seminggu sebelum Ramadan yang lalu, yaitu Rp16.500 per kilogram. Tetapi dibanding dengan harga sebulan yang lalu, memang sudah mengalami kenaikan. “Harga sebulan lalu Rp12.500 per kilogram,” sebutnya, Kamis (9/6).

DOKUMEN BANJARMASIN POST GROUP

SEMBAKO - Petugas memeriksa harga-harga sembako.

Artinya, sambung dia, sampai memasuki hari keempat Ramadan tidak ada kenaikan barang yang signifikan. Dirinya yakin, kondisi demikian karena pedagang di Rantau Badauh sudah semakin memahami aturan perdagangan. “Kami tidak menemukan barang dagangan yang kedaluwarsa,” tandas Hasbi. Pihaknya akan kembali melakukan pemeriksaan di Pasar Marabahan dan Anjir Pasar pada 14 juni nanti.

Untuk mengendalikan harga di pasaran, pemkab bersama Pemprov Kalsel akan melakukan operasi pasar di Marabahan, Handil Bakti dan Alalak. Dalam opearasi pasar yang akan digelar 28 Juni nanti akan diundang sejumlah distributor barang. Tim juga tidak menemukan barang dagangan yang bungkusan rusak. “Kami juga tidak menemukan bahan dagangan yang berbahaya,” tambahnya.(don)

1006/M4


JUMAT

5

10 JUNI 2016

FITNAH atau dosa pada diri seseorang karena keluarga, harta, atau tetangganya akan terhapus dengan salat, puasa dan sedekah (HR: Bukhari dalam Kitab As-Shiyam)

BANJARMASIN POST GROUP/SYAIFUL ANWAR

PASAR TERAPUNG - Acil-acil Pasar Terapung ikut berjualan di Pasar Wadai Ramadan depan bali kota.

Diramaikan Pedagang

Pasar Terapung HAJAH Saunah, Hajah Aya, Mursidah, Juariah, Basniah, Asma, Masnah, Samsiah, Sapiah dan Salasiah. Mereka adalah sebagian pedagang yang menggunakan perahu, berjualan di siring Sungai Martapura depan Balai Kota Banjarmasin. Hampir semua memiliki ciri yang sama, yakni mengenakan topi tanggui. Beraneka macam buah-buahan segar mereka jual. Seperti pisang, jeruk dan lain-lain. Kehadiran acil-acil yang biasanya berjualan menggunakan perahu di Siring Menara Pandang dan Pasar Terapung Lok Baintan ini, meramaikan Pasar Wadai Ramadan digelar sejak Senin (6/6) lalu. “Kami diminta panitia pelaksana Pasar Terapung menyiapkan 10 Acil berjualan untuk meramaikan Pasar Wadai Ramadan,” kata Arul, Koordinator Pasar Terapung, kemarin. Menurut dia, rencananya Pasar Terapung di Pasar Ramadan ini hanya berlangsung 10 hari. “Mungkin bila cukup ramai, berrjualan di sini sekitar sebulan dilaksanakan,” ucapnya. Ditambahkan Arul, keikutsertaan pedagang pasar terapung untuk meramaikan wisata di Banjarmasin. Dia melihat, dibanding jualan di Pasar Ramadan tahun lalu, di Pasar Wdai Ramadan depan balai kota lebih bagus dan strategis. Pasalnya, pembeli tak kesulitan turun saat membeli buah-buahan. “Beda Pasar Wadai tahun lalu, tempat Pasar Terapung berjualan di Siring Korem 101/ Antasari, sehingga membuat pembeli kesulitan turun, karena terkandang tak ada tangganya,” tandasnya. (ful)

BANJARMASIN POST GROUP/SYAIFUL ANWAR

QORI NASIONAL - Masjid Ar-Rahman yang berlokasi di tepi Jalan Kampung Melayu Banjarmasin. Di masjid ini, selama 15 hari, Salat Tarawih diimami qori nasional H Supriadi Horman.

TARAWIH DIIMAMI QORI NASIONAL LANTUNAN ayat suci Alquran terdengar jelas dan merdu saat imam Masjid ArRahman memimpin Salat Tarawih berjamaah, tiap malam. Jemaaah pun dengan khusyuk mengikuti salat di masjid yang berlokasi di Jalan Kampung Melayu Darat RT 8. Ternyata sang imam bukan orang sembarangan. Di adalah qori H Supriadi Horman.

“Badan pengelelola (mesjid) memang meminta yang menjadi imam qori nasional H Supriadi Horman. Beliau menjadi imam tetap selama 15 hari,” kata Ketua Ta’mir Masjid Ar-Rahman, Zulkifli, kemarin. Sisanya 15 hari, lanjut dia, memberdayakan imam dari pengurus mesjid sendiri secara bergantian. “Di sela-sela habis

Salat Tarawih dan sebelum Salat Witir, juga ada tausyiah selama 15 menit,” tandasnya. Selain itu, ada juga tausyiah ba’da Subuh yang dilaksanakan tiga kali seminggu yakni pada Minggu, Selasa dan Kamis. Adapun penceramahnya, kata Zulkifli, merupakan orang-orang berkompeten seperti Ustadz Mas’udi, Ustadz Rizal Rahman, Ustadz Sukarni, Prof Khairuddin, Ustadz Zainal Hakim dan Ustadz Husaini Sahlan.

“Kalau dulu hanya dua kali seminggu, tahun ini kuliah subuhnya dilaksanakan dua kali seminggu untuk pencerahan jiwa,” ucapnya. Jemaah yang datang ke mesjid ini buka hanya warga sekitar, juga ada dari Jalan Veteran, Sungai Lulut, Keramat, Pasar Lama Jalan A Yani kilometer 8 Kertak Hanyar dan lain-lainnya. Selain itu, lanjut Zulkifli, pengelola mesjid juga melaksanakan buka puasa bersama

sekitar 150 orang. Pertama menu buka minum air teh, makan kue dan kurma dilanjutkan Salat Magrib. Setelah itu baru makan nasi dan terkadang bubur. Menu buka ini merupakan sumbangan dari masyarakat sekitar maupun jemaah keliling yang biasanya mendatangi tempat pengajian yang sekretariatnya disini. “Kebanyakan menu makanan berbuka puasa di sini disediakan nasi,” tandasnya. (ful)

Gelar Pawai Ta’ruf BANJARMASIN POSTGRROUP/SYAIFUL ANWAR

TAUSYIAH - Tausyiah di Mesjid Al Jihad Banjarmasin

Selalu Ridho pada Ketetapan Allah RATUSAN orang melaksanakan Salat Subuh di Masjid Al Jihad Banjarmasin, Rabu (8/6). Setelah itu, dilanjutkan dengan mendengarkan tausiah singkat disampaikan Ustadz Ahmad Hadi Abwa. Menurut Ustadz Ahmad Hadi, sebagai umat Islam harus ridho kepada Allah SWT maupun ridho kepada Nabi Muhammad SAW. Selain itu, ridho pula terhadap ketetapan dan ketentunan Allah baik masih hidup serrta ridho terhadap nasib tertentu masingmasing. “Kalau ridho dalam segala hal, semuanya akan merasakan nikmat iman. Jiwa terasa lapang dan tenang dalam kententuan apa pun di hidup ini,” katanya. Ridho tidak bisa terwaujud kecuali seseorang memiliki mental yang sehat dan kuat. Menurut Ustadz Ahmad Hadi, kalau mental sakit dan tidak sehat, bakalan tidak mampu menunjukkan ridho Allah dan lain-lainnya. Dijelaskannya, ciri orang yang memiliki mental sehat apabila ada ketentuan dan tidak diinginkan tapi mampu menerimanya. “Alllah mengajarkan dalam hidup ini tidak yang mulus dan lapang,” katanya seraya menambahkan Allah akan memberikan ujian agar bisa menunjukan kejujuran dan kesehatan mental. Ustadz Ahmad Hadi mengatakan, bagi orang yang salat menunjukkan kehebatan, orang yang melaksanakan salat selalu ada dua keadaan didapat yakni menegakkan salat dan mewujudkan kesabaran. Diriwayatkan sahabat, Rasulullah bila menghadapi keadaan sulit selalu melaksanakan salat dua rakaat. “Ini merupakan ajaran Rasulullah kepada umatnya, bila kita dalam keadaan kesulitan dan sangat berat, bisa mengamalkannya dengan melaksanakan salat sunat dua rakaat,” paparnya. (ful)

BANJARMASIN POST GROUP/SYAIFUL ANWAR

LATIHAN MENARI - Mahasiswa Prodi Sendratasik ULM latihan menari.

Ngabuburit dengan Cara Menari SAAT Ramadan, selain memperbanyak amalan dan membaca ayat suci Alquran, seaiknya dimanfaatkan pula dengan melakukan kegiatan yang positif. Hitung-hitung, sambil menunggu buka puasa atau ngabuburit. Hal itu lah yang dilakukan mahasiswa Prodi Sendratasik FKIP Universitas Lambung Mangkurat (ULM). Mereka mengisi waktu jelang buka puasa dengan berlatihan menari dan bermain musik. Pada Kamis (9/6), Septika, Ovie, Ape, Ressa dan Anya berlatih tari diiringi lagu ‘Begandang Nyiru’, di studio Prodi Sendratasik kampus FKIP ULM. “Bulan puasa tak menyurut kami berlatih menari dan main musik mulai pukul 15.00 Wita. Menjelang magrib,

SUDAH menjadi tradisi bagi Pimpinan Cabang Muhammadiyah (PCM) 8 Banjarmasin mengadakan pawai keliling menyambut bulan suci Ramadan. “Kemarin kami melakukan pawai ta’ruf menyambut bulan Ramadan pada 28-29 Mei lalu,” kata Ketua Ta’mir Masjid Ar-Rahman, Zulkifli. Kegiatan PCM 8 merupakan rangkaian musyawarahan cabang ke-12 dilaksanakan di SMP Muhamadiyah 2 Banjarmasin, menurut Zulkifli

digelar pula jalan sehat, pemeriksaan pengobatan gratis dan diadakan warung amal. “Kalau warung amal pakai sistem kupon dalam membeli makanan tersebut,” tandasnya. Jalan santai itu, lanjut Zulkifli, pesertanya warga sekitar Kampung Melayu Laut, siswa SMP Muhammadiyah 2 serta diiringi drum band SMP Muhammadiyah 2. “Kegiatan ini merupakan salah satu syiar agama Islam menyambut bulan suci Rama-

dan,” katanya. Selain itu, satu Minggu sebelum Ramadan, petugas masjid menyiapkan beberapa hal penting dibenahi seperti bersih-bersih masjid, menyiapkan pelaksanaaan Salat Tarawih untuk lantai satu dan dua. “Kami juga menyiapakan peralatan ta’mir Ramadan sepeti peralatan berbuka dan tadarus Alquran, termasuk listrik dibenahi, lampu, kipas angin supaya kegiatan bulan puasa berjalan lancar,” pungkas Zulkifli. (ful)

kami break dulu untuk berbuka puasa,” cerita Sella Rahmi Dayanti, mahasiswi Sendratasik semester VI. Dia mengatakan, latihan menari ini selain rutin dilakukan mahasiswa sendratasik, juga persiapan final test Koreo dan Musik kampusnya yang dilaksanakan pada Jumat (10/6) malam di Taman Budaya Kalsel. Menurut perempuan kelahiran Pagatan, Tanahbumbu, 30 Januari 1996 ini, latihan menari membuat waktu tak terasa berjalan cepat, tibatiba tiba waktu berbuka puasa. “Memang berlatih menari di bulan puasa uyuh jua. Cuma, bukan halalangan melakukan suatu pekerjaan sambil berpuasa,” papar penari Sanggar Seni Nuansa Banjarmasin ini. (ful)

1006/M5


6

Metro Banjar

Crime Story

JUMAT

10 JUNI 2016

IBU PERGI BERKARAOKE ANAK MATI TERPANGGANG

TRIBUNKALTIM/M PURNOMO SUSANTO

BERDUKA - Kerabat korban kebakaran di Malinau berduka saat mengetahui Muhammad Rizky (2) tewas terpanggang, Selasa (7/6). Peristiwa ini sedang dalam penyelidikan aparat kepolisian setempat.

MALINAU - Sungguh tragis nasib anak balita bernama Muhammad Rizky (2). Bocah yang sedang lucu-lucunya itu meregang nyawa setelah rumahnya di Gang Bayataka RT 15, DesaMalinauKota,Malinau,Kalimantan Timur terbakar, pukul 23.45 Wita, Selasa (7/6). Kejadian berawal dari padamnya listrik di sekitaran Kecamatan Malinau Kota hari itu pukul 10.00 hingga 11.30 Wita. Ibunda Rizky, Fatimah Ashari (25) menyalakan lilin untuk menerangi rumah yang gelap gulita. Dua lilin diletakkan di dua tempat, di dalam kamar dan ruang tamu. Namun, bukannya menjaga anak di rumah saat listrik padam, usai menyalakan lilin, Fatimah malah pergi meninggalkan rumah bersama adiknya Adri (18). Mereka pergi ke tempat karaoke di salah satu hotel di Malinau Kota. “Kamu tidak tahu bagaimana stresnya saya dengan permasalahan yang menimpa saya sekarang ini. Saya itu perlu hiburan, makanya saya keluar karaoke dengan adik,” ujarnya sambil tersedu-sedu

Jagoan Pantai Jorong Keok

Satpam SPBU Sidomulyo Ditemukan Tewas

PELAIHARI - Dua jagoan, Akbar dan Adi yang kerap meresahkan pedagang di pesisir Pantai Jorong, Kabupaten Tanahlaut akhirnya kena batunya. Mereka ditangkap polisi di Jalan Trans 300 Desa Jorong, Kecamatan Jorong, Minggu (5/6), sekitar pukul 15.00 Wita. Ulah keduanya yang kerap petantang petenteng membawa senjata tajam jenis keris dan samurai di kawasan objek wisata setempat memang sudah cukup lama dikeluhkan. Mereka selalu berboncengan saat memintai uang keamanan kepada para pedagang.Tak hanya itu, dengan senjata tajamnya, kedua pelaku juga sering memalak para sopir truk yang beristirahat di warung kopi Jalan Provinsi Trans 300. “Tidak ada yang mengadu secara resmi sehingga kami proses kepemilikan senjata tajamnya. Jika ada warga yang merasa dirugikan kami proses perbuatan tak menyenangkan dan pemerasannya,” kata Kapolres Tanahlaut, AKBP Sentot Adi Dharmawan. Sentot berharap warga yang menikmati pesisir pantai saat lebaran agar menghubugi polisi terdekat jika merasa terganggu oleh aksi premanisme. (tar)

BANJARBARU - Diduga akibat serangan jantung, Asnani (46), satpam SPBU Sidomulyo, Jalan Trikora, Landasan Ulin, Banjarbaru meninggal dunia. Tubuh Asnani yang telah terbujur kaku ditemukan di kawasan kantor SPBU setempat, Kamis (9/ 6) petang. Penemuan mayat Asnani pun membuat geger warga sekitar yang bersiap melakukan salat tarawih. Usai penemuan mayat itu, Anggota Polsek Banjarbaru Barat terlihat sibuk di lokasi kejadian. Lokasi pun dipasangi garis polisi untuk kepentingan penyelidikan lebih lanjut. Berdasarkan informasi dihimpun Metro Banjar, Asnani diduga meninggal akibat terkena serangan jantung. Dia diketahui sebagai warga Loktabat Utara, yang memiliki seorang istri bernama Janiah, warga Taruna Praja 5 Loktabar Utara, Banjarbaru Utara. Namun informasi lengkap lainnya masih minim didapat. “Masih dicek dulu ya,” ucap Kapolsek Banjarbaru Barat yang baru AKP Berlian Hartono. Dengan adanya temuan mayat ini, artinya sudah dua mayat ditemukan dalam kurun waktu seminggu ini di kawasan Banjarbaru Barat. Sebelumnya, warga kawasan ini geger dengan penemuan mayat Alpiannoor. Penyebab kematiannya pun masih misterius hingga sekarang. Saat ditemukan Selasa (31/5) pagi, Alpiannoor (44) nyungsep di sebuah kolam bekas galian di kawasan Batubesi Guntung Manggis, Landasan Ulin. Sepeda motornya berada tidak jauh darinya. Hingga kini Satreskrim Polres Banjarbaru masih terus melakukan penyelidikan atas penemuan mayat Alpiannoor itu. Termasuk memeriksa sejumlah saksi. (kur)

Wayan Kejar Istri Pakai Samurai PELAIHARI - Gara-gara emosi dan tak kuat menahan amarah terhadap istrinya, Wayan Putu Tastre nekat mengancam pasangannya itu menggunakan samurai. Aksi Wayan yang nekat itu pun dilaporkan ke polisi. Informasi dihimpun Metro Banjar, Wayan ditangkap petugas Polsek Batibati pukul 11.30 Wita, Selasa (7/6). Ulah Wayan yang menghunuskan senjata tajam jenis samurai membuat istrinya histeris dan ketakutan lantas berteriak. Teriakan itu dianggap warga Desa Lianganggang RT 7 Kecamatan Batibati sangat mengganggu sehingga satu warga melapor kepada polisi. Beruntung polisi cepat bertindak sehingga aksi Wayan tidak sampai melukai orang lain. Kapolres Tanahlaut AKBP Sentot Adi Dharmawan menjelaskan motif pelaku karena marah terhadap istri yang menuduhnya berselingkuh. “Pelaku dikenai Undang Undang Darurat karena kepemilikan senjata tajam tanpa izin,” ujar Sentot. (tar)

Saya tinggalkan rumah itu masih ada Bapak saya dan dua adik saya yang masih kecilkecil FATIMAH Ibu korban

saat ditanya penyidik Polres Malinau, Rabu (8/6). Menurut Fatimah, saat ditinggal pergi, anaknya itu tidak sendiri. Saat itu ada ayahnya dan dua adiknya yang masih kecil. “Saya tinggalkan rumah itu masih ada Bapak saya dan dua adik saya yang masih kecilkecil,” beber Fatimah yang diperiksa sebagai saksi. Selain Fatimah, polisi juga memeriksa beberapa orang saksi termasuk adik kandung Fatimah, Ardi (18) dan ayah Fatimah, Ibnoh Basri (56). Hingga saat ini, polisi masih melakukan pemeriksaan kepada para saksi soal kronologi kejadian kebakaran yang menewaskan Rizky. “Saya ingin bertemu suami

ISTIMEWA

hat pemakaman anak saya sendiri,” jeritnya saat diperiksa di Ruang Pidum Polres Malinau. (tribunkaltim)

Beda Keterangan SAA T ditanya polisi apakah benar ingin pergi menyanyi di SAAT rumah karaoke, Fatimah mengakui. Dia memang berencana pergi ke rumah karaoke bersama adiknya. Namun, setelah sampai di rumah karaoke, mereka berdua tidak mendapatkan room. Meski demikian, Fatimah dan adiknya tetap berada di rumah karaoke untuk menunggu. “Awalnya memang niat untuk karaoke, tapi kita tidak dapat tempat. Setelah itu saya menunggu. Sampai akhirnya mendapatkan kabar kalau rumah saya terbakar, baru saya pulang,” ungkapnya. Namun pernyataan berbeda disampaikan adik Fatimah. Ardi tidak mengakui kalau pergi ke rumah karaoke. “Kita belum sampai di rumah karaoke. Kita tidak mau pergi karaoke,” ujarnya saat ditanya polisi. Selain pernyataan berbeda keterangan para saksi juga berubah-ubah. Oleh karenanya, penyidik harus seksama membuat Berita Acara Perkara (BAP) pada kasus ini. Menurut saksi mata sebelum terbakarnya rumah, Hamdani (40), ia melihat Ibnoh Basri membawa dua anak keluar dari rumah sebelum rumah tersebut terbakar. Namun, ia tidak melihat Basri menggendong cucunya. Akibat beredarnya kabar tersebut, keluarga ayah korban geram dan akan melakukan tindakan anarkistis. Oleh karenanya, Ibnoh Basri terpaksa harus dilarikan ke Polres Malinau untuk diamankan. “Ketika sudah aman, baru nanti kita lepaskan. Tapi masih menunggu keterangan saksi-saksi lainnya,” ujar Kasatreskrim Polres Malinau, AKP Ruslaeni. (tribunkaltim)

RAIH KESELAMATAN DUNIA AKHIRAT MELALUI SYIAR BAITULLAH erkenalan Achdan Haris Setyawan -seorang pengusaha property dan restoran di Jogja- dengan

P

Arminareka Perdana bukanlah sebuah kebetulan. Niatnya untuk umroh dan mengumrohkan keluarga besarnya demikian kuat. Hingga suatu ketika, istri tercintanya Emy S Azalia membaca iklan di salah satu surat kabar harian terbesar di Jogja tentang sebuah seminar yang berjudul Mudahnya Umroh dan Kaya Berkah. Niat umroh dan mengumrohkan itulah yang membawanya hadir pada seminar tersebut. Tepat tanggal 02 Desember 2013 Achdan Haris Setyawan mengambil keputusan untuk bermitra dengan PT Arminareka Perdana. Semangatnya untuk membantu banyak orang membuatnya harus mewakafkan sebagian waktunya untuk Syiar Baitullah. Bukan hanya di Jogja, ayah dari Indra Aqil Adelio dan Indirra Ramadhanti Affina ini bahkan syiar hingga ke luar pulau. Tak heran bila jamaahnya saat

ini tersebar hampir di seluruh Indonesia, bahkan sampai Hongkong dan Taiwan. Pria yang sampai sekarang masih menjabat sebagai Ketua Umum Ikatan Senior Himpunan Pengusaha Muda Indonesia DIY dan Dewan Kehormatan HIPMI DIY ini punya semboyan Prestasi Adalah Bukti. Wajarlah bila ditahun pertama pada bulan Mei 2015, Achdan Haris Setyawan mampu menyapu bersih Prestasi Pembinaan Jamaah bagi pemula sebesar Rp497.500.000,00 Pada bulan Mei 2016 kembali mendapat penghargaan sebesar Rp600.000.000,00 dan telah umroh-mengumrohkan 12 orang keluarganya gratis.

Mau seperti itu??

HADIRI MAJELIS BAITULLAH

MUDAHNYA UMROH DAN KAYA BERKAH bersama ACHDAN HARIS SETYAWAN PELAIHARI (kode PLH) JUM’AT, 10 JUNI 2016 SINAR HOTEL Pelaihari Waktu : Pkl 13.30 INFAQ : Rp 50.000

DIGARIS POLISI - Lokasi penemuan mayat Asnani diberi garis polisi untuk kepentingan penyelidikan, Kamis (9/6).

saya. Saya mau minta maaf. Saya menyesal meninggalkan Rizky di rumah. Saya syok sekali. Masa saya tidak meli-

BANJARMASIN (kode BJM) SABTU 11 JUNI 2016 HOTEL AMARIS Jl. A. Yani KM.7 Banjarmasin Waktu: 16.00 INFAQ: 50.000 ( buka bersama)

Investasi sebesar Rp50.000 sangat murah dibanding informasi yang akan diperoleh. KABAR BAIKNYA, Anda bisa mengikuti acara tersebut secara GRATIS dengan cara:

BANJARBARU (kode BJB) AHAD, 12 JUNI 2016 FAVE HOTEL Jl. A. Yani KM.29 Banjarbaru Waktu : 10.00 INFAQ: 50.000

ketik NAMA#kode kirim ke 0818 0262 7558 Contoh ARI#PLH kirim ke 0818 0262 7558 #RamadhanBerkah Salam Baitullah.. Allahu Akbar..

1006/M6


JUMAT

10 JUNI 2016

Police Line

7

Metro Banjar

KASATRESKRIM BANJAR MINTA TRANSFER RP 10 JUTA ■ Namanya Dicatut Pelaku Penipuan

METRO BANJAR/GHANIE

DIACAK-ACAK - Ruangan di SDN Indrasari 2 Martapura diacak-acak pencuri laptop

Bebas Bersyarat Utuh Malah Jual Sabu BANJARBARU - Baru saja bebas dari jeruji besi LPKA Martapura, bahkan masih jalani bebas bersyarat, Musmuliyadi alias Utuh (39) malah harus berurusan kembali dengan hukum. Lagi-lagi karena sabu, dia kembali dibekuk polisi. Pria tambun warga Landasan Ulin Barat, Lianganggang ini memang sudah tak tahan bekerja cuma sebagai penjaga malam (wakar). Penghasilan kurang, dan dari alasannya dia butuh uang banyak karena jadi tulang punggung keluarga. Beberapa waktu lalu, dia menerima telepon dari seorang yang tak dikenal. Orang itu menawari dia untuk menjualkan paketan sabu dan diimingi upah cukup besar. Utuh menyanggupi, tanpa pikir panjang, dia langsung menyiapkan upaya penjualan. “Iya saya baru keluar 2014 tadi. Butuh uang, tiba-tiba ada perantara tahu nomor dan hubungi saya. Ya saya tergiur. Lalu saya ikuti perintahnya, barang (sabu) itu sudah ditaruh penelepon itu di suatu tempat didepan gebang kampus ULM lalu saya ambil,” ucap Utuh, Rabu (9/6/2016) Kasat Narkoba Polres Banjarbaru AKP Sumardi, membenarkan jika Utuh berhasil dibekuk Rabu sore itu berkat informasi dari masyarakat yang kemudian ditindaklanjuti dengan cepat saat itu juga. “Utuh ini sudah lama jadi target operasi (to) kami. Sudah beberapa kali dipancing, utuh ini selalu licin kini akhirnya tertangkap. (Kur)

MARTAPURA - Belum lagi pencurian 22 unit laptop di SDN Indrasari 2 terungkap, Kepala SDN Setempat, Aminah justru mendapat telpon dari seorang pria yang mengaku Kasatreskrim Polres Banjar, AKP Budi Prasetya. Berdalih untuk membiayai mengejar pelaku yang lari ke Bandung, Pria berlogat sulawesi yang menelponya itu meminta Aminah mengirimkan uang ke rekening pria tersebut. Tidak sedikit uang yang diminta. Aminah, diminta siang itu untuk menyetorkan uang sebesar Rp10 juta. Untungnya, Aminah tidak terpedaya sehingga uang Rp10 Juta pun tidak sampai raib.

Aminah membenarkan kabar adanya permintaan dana sebesar Rp10 juta untuk menangkap pelaku pencurian laptop yang beraksi di sekolah yang dipimpinnya. Pria yang mengaku Kasatreskrim Polres Banjar itu menelpon sebanyak tiga kali ke nomor ponselnya. Masing-masing nomornya berbeda. Pria itu pertama kali menelpon pada saat waktu sahur sekitar pukul 04.00 Wita. Telpon kedua, pukul 09.00 Wita. Isinya sama, Pria itu menginformasikan bahwa pelaku ada di Bandung. Saat ini, sudah ada terungkap 12 unit komputer sekolah ditemukan. Lalu, untuk mengejar pelaku,

pria itu menyampaikan perlu dana. “Pria itu bilangnya sih minjam minta dikirim ke rekening siang ini. Ada nomor rekeningnya dikasih,”ujarnya. Sekitar pukul 11.00 Wita, pria itu kembali menelpon bahwa uang itu harus segera ditransfer. Soalnya, Jumat menghadap Kapolres kemudian berangkat mengejar pelaku yang lari ke Bandung. Dia hanya menanggapi, bila sekolah tidak punya dana sebesar itu. Meski begitu, perasaanya sempat bimbang juga apakah memenuhi permintaan itu ataukah tidak. Namun, mendengar logatnya Dia pun memutuskan

untuk tidak mengirim dana yang diminta. Siang tadi, kebetulan ada Kanit Timsus Reskrim Polres Banjar, Bripka Sony Borneo datang ke sekolah. Dia mengira, mau mengambil dana tersebut. Saat diceritakannya soal itu, Kanit Timsus yang dikenal gigih mengungkap kejahatan di wilkum Banjar itu menyampaikan bila itu penipuan. “Kanit Timsus juga memperdengarkan suara Kasatreskrim ke saya. Ternyata, beda suaranya. Saya sangat bersyukur saja tidak sampai menyetor dana ke rekening pria itu. ”ungkapnya.(gan)

Api Berkobar di Rumah Dokter Hewan BANJARBARU - Suasana salah satu rumah di Jalan Tekukur RT 04 RW 02 Berlina Trikora Landasan Ulin itu sebagian masih berantakan, Kamis (9/6). Beberapa penghuni masih terlihat sibuk merapikan barang. Perabotan rumah bahkan masih tersimpan begitu saja diteras rumah seorang dokter itu, pasca kebakaran yang terjadi Rabu (8/6) sore. “Gudang belakang habis, ini saya masih beres-beres. Belum sempat bereskan semua, ya sekitar nyaman saja dulu,” ucap Rusdi, penghuni rumah, mahasiswa semester 6 Teknik sipil Universitas Lambung Mangkurat. Terlihat lelah, bahkan Rusdi mengaku usai beres-beres itu dia harus sudah berangkat kuliah siang. “Ayah saya tidak

ada dirumah, lagi ada urusan. Iya ayah saya dokter hewan Adi,” kata Rusdi. Menurut Adi, asal api diduga akibat saudaranya main api di rumah bagian belakang. “Saat itu lagi pada salat, bapak adek di masjid saya di rumah bagian depan. Jadi saat itu di belakang dia main-main api,” katanya. Seperti diketahui api berkobar hebat kembali menggegerkan kawasan Landasan Ulin, Rabu (8/6). Parahnya lagi, kebakaran yang terjadi itu persis disaat orang ramairamai tengah beraktivitas mau bersiap untuk menyambut berbuka puasa. Ulfah ulfiati Rusida (22) yang saat itu diduga bermain api. “Iya, kakak saya,” kata Rusdi. Tak hanya jalan tekukur namun warga di jalan Murai

RT 3 RW 3 pun geger. Api yang saat itu sempat berkobar besar membuat belasan unit damkar bergerak cepat menuju lokasi kebakaran. Api melahap sebuah rumah yang diketahui kediaman seorang dokter hewan. Rumah tersebut juga menyimpan berbagai obat hewan yang diantaranya masih terbungkus dengan kardus. Kendati demikian, demi memadamkan kobaran api yang menyulut pemukiman warga, obat-obatan itupun tak luput menjadi sasaran penyiraman anggota damkar gabungan. Hanya berselang sekitar 20 menit api pun berhasil dipadamkan. Posisi kebakaran tak jauh berada didekat Masjid Annoor. “Antara Gang Murai dan

METROBANJAR/KURNIAWAN

OBAT-OBATAN untuk hewan pun terpaksa ikut disiram untuk melakukan pemadaman.

Nuri,” ucap salahsatu warga. Kapolsek Banjarbaru Barat AKP Berlian Hartono ketika dikonfirmasi mengatakan hasil sementara dari pemilik rumah. “Api berasal karena anak

(keterbelakangan mental) korban bermain api dekat tumpukan obat-obatan khusus hewan sehingga api menyambar tumpukan obat itu dan menjalar ke rumah,” katanya. (kur)

INFO IKLAN OTOMETRO

Hub: 0511 - 3354370 Ext. 114 / 115

1006/M7


8

Halo Polisi

Metro Banjar

JUMAT 10 JUNI 2016

Benarkah Jika Masa Berlaku STNK Habis, Polisi Tidak Berhak Menilang? ITU pendapat yang tidak benar.Sesuai UU no 22 tentang Lalu Lintas dan Angkutan Jalan, pengemudi kendaraan bermotor baik R4 dan R2 wajib dilengkapi dengan Surat Tanda Nomor Kendaraan ( STNK ) yang berdasarkan pasal 288 ayat ( 1 ) jo 106 ayat ( 5 ) huruf a, dengan denda maksimal Rp 500.000, dan sesuai dengan masa berlakunya STNK tersebut yang ditetapkan oleh Polri. Jadi dari pasal tersebut di atas dapat diketahui bahwa untuk STNK yang masa berlakunya habis dapat dilakukan penilangan oleh polisi.

DREAM.CO.ID

ILUSTRASI polisi menilang pemilik kendaraan yang STNKnya mati.

BANJARMASIN POST GROUP/AYA SUGIANTO

DISKUSI - Siswa PTIK saat diskusi bersama satpam dan warga di Pos Kamling RT 39, Komplek Grawiratama, Banjarmasin, Kamis (26/5) dini hari.

BANGKITKAN KEMBALI PAM SWAKARSA n Polres Kotabaru Gelar Lomba Poskamling

OTO ASIA.COM

Ilustrasi

TELEPON PENTING Banjarmasin PLN Kalselteng

Facebook

dalam lomba di antaranya kebersihan, ukuran bangunan poskamling minimal 4x6 meter persegi, kelengkapan poskamling seperti borgol, senter, apar, alat komunikasi (HT), lonceng dan lainnya. Selain itu, parameter masuk dalam penilaian adalah sistem administrasi. Antara lain buku tamu, papan jaga, serta kelengkapan berkait administrasi lainnya. “Lomba sudah dimulai beberapa hari lalu dan penilaian sudah dilakukan. Tetapi penilaian masih di tingkat kecamatan melalui polsek,” ujar Sigit. Dalam penilaian melibatkan beberapa fungsi antara lain reskrim, binmas, intelkam, sha-

bara, dan fungsi pengawasan (siwas) Polres Kotabaru. “Personel dari beberapa fungsi itu nanti keliling mengecek atau menilai poskamling yang ikut lomba,” jelas Sigit. Untuk kegiatan lomba ini, Polres Kotabaru menyiapkan hadiah uang tunai. Juara I Rp 10 juta, juara II Rp 7,5 juta dan juara III Rp 5 juta. Selain itu, juga disiapkan uang tunai untuk juara harapan I Rp 3,5 juta, juara harapan II Rp 2,5 juta, dan juara harapan III Rp 1,5 juta. “Total hadiah disediakan Rp 30 juta. Tujuan lomba ini diharapkan kembali menghidupkan pengamanan swakrsa di lingkungan masing-ma-

MANF AA T RONDA DALAM SISKAMLING MANFAA AAT m Menjaga keamanan dari pencurian, perampokan, maupun pelanggaran lain yang melanggar norma-norma hukum, norma susila, maupun norma-norma yang berlaku di masyarakat. m Sebagai upaya antisipasi dalam penanganan masalah yang ditimbulkan karena adanya ganguan keamanan masyarakat, musibah dan bencana alam. m Sebagai sarana mempererat tali silaturahmi antarmasyarakat, karena seluruh bagian dari masyarakat setempat akan diikutsertakan dalam jadwal roda siskamling dengan penjadwalan / piket. m Meningkatkan rasa kebersamaan antar penghuni suatu kampung / desa ataupun penduduk secara umum yang tinggal dan atau menetap di lingkungan setempat. dadangjsn.com (dadangjsn.com dadangjsn.com)

sing,” tandas Sigit. Terkait lomba tersebut, Kapolsek Pulaulaut Utara, Iptu H Gatot EW telah melakukan pengecekan ke beberapa pos-

kamling di wilayahnya. Di kesempatan itu, Gatot juga memberikan bingkisan seperti kue kering kemasan kaleng, sah mantel (jas hujan). (sah sah)

Gabung di FB Koran Metro Banjar

4772520, 4772633, 4772261, 4772564

PLN Cabang Banjarmasin

3359050 3253617

PDAM Bandarmasih Banjarmasin PDAM Intan Banjar

4772061, 4782004

PDAM Barito Kuala

4799013

Dinas Kependudukan dan Pencatatan Sipil Kota Banjarmasin

4367171, 3360010

Kabupaten Banjar

6292009 3355661, 4364646

Dinas Kesehatan Kalsel Dinas Kesehatan Banjarmasin

304863, 365177, 304803 781588, 781588

Dinas Kesehatan Banjarbaru Dinas Kesehatan Banjar

721203, 722387

Dinas Pendidikan Kalsel

363885, 363885, 53913

Banjar Polsek Gambut

9243900

Kodim Martapura

4721488

Posko BPBD

4721113

BPK Melati (Martapura)

087815950460, 6109070

BPK Buser Induk

7714690

BPK Kompas

6216684

RSUD Ratu Zalecha

4789454

Banjarbaru Polres Banjarbaru

2772266

Polsek Banjarbaru Kota

4772533

Polsek Banjarbaru Timur

7571543

Polsek Banjarbaru Barat

4705210

Koramil Banjarbaru

4772437

RS Syamsudin Noor

4705118

RSUD Banjarbaru

4772380

Homepage : http//www.metrobanjar.co Banjarmasin Post Group Penerbit SIUPP

K O TA B A R U - J a j a r a n Kepolisian Resort (Polres) Kotabaru menghidupkan kembali sistem pengamanan (pam) swakarsa. Hal itu sekaligus untuk menyadarkan masyarakat akan pentingnya keamanan lingkungan sekitar. Polres Kotabaru mendorong kegiatan tersebut dengan cara mengadakan lomba poskamling se-Kabupaten Kotabaru. Kasat Binmas Polres Kotabaru, AKP Sigit Cahyono, mengatakan, lomba poskamling terkait rangkaian HUT ke70 Bhayangkara diikuti lebih kurang 100 peserta yang tersebar di seluruh kecamatan di Bumi Saijaan. Menurut Sigit, penilaian

: :

Direktur Utama : Pemimpin Umum :

PT Cahaya Media Aditama No.1646/SK/Menpen/SIUPP/1999 Tanggal 10 September 1999 Herman Darmo H Pangeran Rusdi Effendi AR

WARTAWAN “BANJARMASIN POST GROUP” SELALU DIBEKALI TANDA PENGENAL DAN TIDAK DIPERKENANKAN MENERIMA/MEMINTA APA PUN DARI NARASUMBER.

Puspa Thenurseofsiaga: Inalillah..knapa yu lah sampai meninggal...mga penyebabx dapat segera ditemukan.. Dan klga yg ditinggalkan dberi

Geger Kematian Panitera PN Banjarmasin SEORANG panitera di Pengadilan Negeri Banjarmasin, Nurhaidah (53) ditemukan meninggal di kediamannya di kawasan Jalan Gatot Subroto Banjarmasin pada Rabu (8/6) pagi. Rumah yang terkunci dari dalam membuat relawan emergency terpaksa mendobrak pintu. Menurut sang suami, dia terakhir mengontak istrinya pada Selasa (7/6) tengah malam. Setelah itu yang bersangkutan tak bisa dihubungi lagi. Aguspanz Enjoy Azza: Kd tau kisahnya, kyp jua hasil sidik buhan polisi? Mdh2n haja meninggal dlm kewajaran, biar (almh) husnul khotimah wan suami/keluarga b’sabar, ikhlas dan senantiasa dikuatkan iman. Aamiin Yaa Allah... Baram Laut: Tunggu hasil penyelidikan dari tim kepolisian, agar beritanya tidak simpang siur Anna Ramlan: Kn bsa d otopsi jd tau hsil kbnarannya Deddy Chairunizar: Sdh sampai, didoakan aja smg arwah almarhumah diterima Allah SWT Rahma Bundax Reza Aditya: Mmungkin aj meninggalx karena sakit,lagian umur hanya ALLAH yg tau,kpan kita dipanggil yg maha pencipta.

Mulyadi: Visum dulu. Biar tahu hasilx kaina

kesabaran... Muhammad Jumani: Umur , Rejeki, Jodoh hanya Allah yang tahu, semogga Amal ibadahnya diterima disisi-Nya Rony Homura: Jantung bisa juga..... Riyu

Faisal

Mnsyah Syah Syah: Apalh penyebab x. Yg penting do’a kn semoga segala amal & ibadah beliau d terima yg maha kuasa ..

Riza: Apakah to masalahnya, mudahan ai keluarga yang ditinggalkan diberi ketabahan dan kesabaran.

Ainuddin AzZukhairy: Untuk pembuktian korban meninggal dengan wajar atau tidak, adalah hasil autopsi dan visum....

Pemimpin Redaksi: Musyafi’ | Wakil: Harry Prihanto Pj Manajer Peliputan: M Royan Naimi | Asisten Manajer Peliputan : M Yamani Pj Manajer Produksi: R Hari Tri Widodo | Asisten Manajer Produksi: M Taufik, Agus Rumpoko Manajer Redaksi: H Irhamsyah Safari Redaktur: Elpianur Achmad, Mulyadi Danu Saputra , Anjar Wulandari, Mahmud M Siregar, Mohammad Choiruman, Aya Sugianto, Budi Arif RH, Syamsuddin, Siti Hamsiah, Ernawati, Mustain Khaitami. Asisten: Idda Royani, Alpri Widianjono, Kamardi, Rendy Nicko Ramandha, M Risman Noor. Staf Redaksi: Umi Sriwahyuni,Eka Dinayanti, Sudarti, Halmien Thaha, Hanani, Burhani Yunus, AM Ramadhani, Syaiful Anwar, Syaiful Akhyar, Murhan, Khairil Rahim, Ibrahim Ashabirin, Faturahman, Irfani Rahman, Jumadi, Edi Nugroho, Doni Usman, Sofyar Redhani (Kabiro), Hari Widodo, Ratino, M Risman Noor, Salmah Saurin, M Hasby Suhaily, Helriansyah, Didik Triomarsidi, Nia Kurniawan, Mukhtar Wahid, Restudia, Yayu Fathilal, Aprianto, Frans Rumbon, Nurholis Huda, Man Hidayat, Reni Kurnia Wati, Rahmadhani, Akhmad Rizky Abdul Gani, Milna Sari, M Fadli Setia Rahman, Muhammad Elhami. Fotografer: Kaspul Anwar. Tim Pracetak: Syuhada Rakhmani (Kepala), M Syahyuni, Aminuddin Yunus, Edi Susanto, Sri Martini, Kiki Amelia, Rahmadi, Ibnu Zulkarnain, Achmad Sabirin, Ahmad Radian, M Trino Rizkiannoor, M Denny Irwan Saputra, Nata Prima, Imam Wahyudi. Biro Jakarta: Febby Mahendra Putra (Kepala), Domuara Ambarita, Murdjani, Antonius Bramantoro, Budi Prasetyo, Fikar W Eda, FX Ismanto, Johson Simandjuntak, Rahmat Hidayat, Yulis Sulistyawan, Choirul Arifin, Hendra Gunawan, Sugiyarto Penasihat Hukum: DR Masdari Tasmin SH MH

Kasela:

Sudah sampai ajalnya, kada kawa dikesahakanai.

Khairy Putra Alabio: Umur kita ga tau, sangka baik aja Johan Badai: Perlu identifikasi hasil autopsi atau visum untuk mengetahui penyebab kematian.. Anang Suriansyah: Mudahan beliau meninggal dalam keadaan wajar dan husnul khatimah...amin

Sopian: Mudahan meninggal yang wajar aja. Tidak ada unsur pembunuhan. Moga beliau khusnul khatimah. Aamiin. Akku Sue Siibos Muda: Semoga beliau meninggal dalam keadaan husnul khatimah. Amiiin

Iday

Ade Rahmana Putra Putra: Serangan jantungan bisa jua to, kd kawa ai nama nya umur kd bebau L yla Maria: Yah, kalo mau lebih jelas lagi sebaiknya dilakukan autopsi. Biar tau penyebab kematiannya apa, serangan jantung ataukah keracunan atau yang lainnya.

Sofia Ananda: Seperti itu lah kehidupan kita d dunia.kta tdak tau. kamatian. jodoh.reziqi.kta ga akan tau .tntang semua itu.yg pastinya umur sampai jua.mka dari itu perbanyak lah amal dan ibadah kta.mudahan d bulan ramadhan ini .amal dan ibadah kta.kn membuat kta lbeh baik dari sebelumnya aminnnn. Jheach Febriany VL II: Habis umur tuch sudah sidin. mudahan sidin tenang zz di alam sana & mendapat tempat terindah disisi-Nya. Fitriani: Klu kena serngan jantng sdn. Bain Al-wafa: Sampai sudah u m u r, kytu pang hidup neh buhanx,e Delky Anarpa PB: Mungkin Beliau lagi sakit keras, sehingga susah untuk meminta pertolongan. Dan tidak ada bekas atau tanda kekerasan pada tubuh beliau, kemungkinan beliau meninggal karena sakit yg diderita. Wajar saja apabila pintu rumah beliau terkunci, dikarenakan beliau lagi dalam rumah. Semoga amal ibadah beliau diterima disisi tuhan aminn. X-fanzz: Mungkin almarhumah menderita sakit jantung. Kebetulan hp-nya pas lowbet jadi tidak bisa di hubungi.

Pemimpin Perusahaan: A Wahyu Indriyanta General Manager Percetakan: A Wahyu Indriyanta | Asisten General Manager Percetakan : Suharyanto Wakil PP (Bidang Humas dan Promosi): M Fachmy Noor Manajer Iklan : Helda Annatasia (08115803012) z Alamat: Gedung HJ Djok Mentaya, Jl AS Musyaffa No 16 Banjarmasin 70111, Telepon (0511) 3354370, Fax 4366123, 3353266, 3366303 z Bagian Redaksi: Ext 402-405 ; z Bagian Iklan: Ext. 113, 114 z Bagian Sirkulasi: Ext. 116, 117 z Pengaduan Langganan: 08115000117 (0511) 3352050 z Biro Jakarta-Persda: Redaksi, Jl Pal Merah Selatan No 12 Lantai II Jakarta 10270, Telp (021) 5483008, 5480888 dan 5490666 Fax (021) 5495358 z Perwakilan Surabaya: Jl Rungkut Industri III No. 68-70 Surabaya 60293 Telp (031) 8419000 Fax (031) 8414024 z Biro Banjarbaru: Jl Mister Cokrokusumo Kav 15-17 Widya Chandra Utama, Cempaka, Kota Banjarbaru Telp (0511) 4780355 Fax (0511) 4780356 Tarif Iklan: z Display Umum: Hitam Putih (BW): Rp 22.500/mmk Berwarna (FC): Rp 45.000/mmk z Display Halaman 1: Hitam Putih (BW): Rp 45.000/mmk Berwarna (FC): Rp 90.000/mmk z Iklan kolom/Duka Cita: Hitam Putih (BW): Rp 15.000/mmk Berwarna (FC): Rp 30.000/mmk z Iklan Kuping: (FC) Rp 100.000/mmk lIklan Baris: (FC) Rp 20.000/baris: (BW): Rp 15.000/baris z Iklan Satu Kolom : (FC) Rp 30.000/mmk, (BW): Rp15.000/mmk z Catatan: Harga belum termasuk PPN 10% z Harga Langganan: Rp 75.000/bln Percetakan: PT Grafika Wangi Kalimantan z Alamat: Lianganggang Km 21 Landasan Ulin Selatan Banjarbaru Telepon (0511) 4705900-01 z Isi di luar tanggung jawab percetakan

Setiap artikel/tulisan/foto atau materi apa pun yang telah dimuat di harian “Banjarmasin Post” dapat diumumkan/dialihwujudkan kembali dalam format digital maupun nondigital yang tetap merupakan bagian dari harian “Banjarmasin Post”.


JUMAT 10 JUNI 2016

Global Crime

Metro Banjar

9

GENG NARKOBA BANTAI SAINGAN DI PENJARA

REUTERS/TELEGRAPH

LP Piedras Negras, Coahuila, Meksiko.

Bantah Jalankan Tempat Prostitusi JAKARTA - Kafe Intan dan Kingstar milik Abdul Azis atau Daeng Azis disebut menjual minuman keras dan memiliki kamar yang bisa disewakan. Hal itu terungkap dalam kesaksian tertulis tiga orang saksi. Tiga orang saksi itu adalah Kamin Taza, Ketua RT 01 RW 05 Kelurahan Pejagalan, Ketua RW 05 Pejagalan Yusi, dan Lurah Pejagalan Maskur. Kesaksian mereka dibacakan oleh jaksa penuntut umum (JPU) Melda Siagian dalam sidang di Pengadilan Negeri Jakarta Utara, Kamis (9/6/ 2016). Dalam keterangannya, Kamin menyebut bahwa Kafe Intan dan Kingstar milik Azis menjual minuman keras dan juga memiliki kamar yang bisa disewakan. “Kafe kingstar memang punya kamar, tapi tidak digunakan sebagai prostitusi,” ujar Azis. Namun, Azis tidak menyebut kamar tersebut digunakan untuk apa. Azis juga membantah bahwa dirinya tinggal di kafe tersebut. (kps)

MEXICO CITY — Para anggota geng pengedar narkotika Zetas menggunakan sebuah penjara di wilayah utara Meksiko sebagai tempat untuk menculik dan membunuh rival-rival mereka. Kantor kejaksaan negara bagian Coahuila mengatakan, antara 20092012, LP Piedras Negras menjadi kamp pemusnahan yang dikendalikan kartel Zetas sebagai basis operasional rezim teror yang mereka dirikan di perbatasan AS-Meksiko. Setelah melalui proses penyelidikan selama tiga tahun, pemerintah memperkirakan sebanyak 150 orang dibunuh di dalam penjara itu. Jasad mereka kemudian dibakar atau dihancurkan dalam tong berisi cairan asam. Setelah itu, sisa-sisa jasad ratusan orang itu dibuang ke sebuah sungai

yang berjarak sekitar 32 kilometer dari penjara itu. Sejauh ini belum diketahui apakah para penjaga penjara bekerja sama dengan anggota geng atau mereka membiarkan anggota geng melakukan pembunuhan selama mereka bisa menjaga ketertiban penjara. Namun, kejaksaan mengungkapkan, bahwa pemimpin geng Zeta di penjara itu mengenakan seragam, rompi antipeluru dan mengendarai sebuah mobil yang dirancang khusus. “Kami menerima informasi bahwa penjara itu dikelola secara otonomi oleh Zetas,” kata juru bicara kejaksaan negara bagian Coahuila, Rabu (8/6/2016). Pemimpin geng Zetas yang kejam ini diketahui bernama Ramon Burciaga Magallanes. Saat ini dia menjalani

hukuman di penjara lain karena terbukti melakukan penculikan. Selain Magallanes, jaksa juga menerbitkan surat perintah penahanan untuk empat orang lainya. Kelima orang ini dituduh bekerja sama membunuh tujuh orang yang jasadnya ditemukan di dalam penjara dan bisa diidentifikasi. Kejaksaan Coahuila mengatakan, mereka kini masih mencari keberadaan lebih banyak lagi orang yang dilaporkan hilang dan diyakini telah dibawa ke penjara itu untuk dibunuh. LP Piedras Negras menjadi buah bibir pada September 2012 ketika 131 orang narapidana kabur lewat pintu depan penjara dan disebut sebagai pembobolan penjara terbesar dalam sejarah Meksiko.(kps)

Kepsek Tilep Uang Tabungan Murid MAGELANG - Puluhan wali murid TK Mardi Putra, Desa Ringinanom, Kecamatan Tempuran, Kabupaten Magelang, Jawa Tengah, menggelar aksi unjuk rasa di sekolah tempat anak mereka belajar, Kamis (9/ 6/2016). Mereka menuding kepala sekolah tersebut, PL, telah menilap atau menggunakan uang tabungan para murid senilai puluhan juta rupiah untuk keperluan pribadinya. Ana (27), salah satu wali murid mengaku kesal karena uang tabungan yang sedianya akan digunakan untuk rekreasi anak-anak tidak kunjung dibagikan. Menurut Ana, seharusnya

uang tabungan itu dibagikan tanggal 10 Mei 2016 lalu, karena akan dipakai untuk rekreasi anak-anak pada 23 Mei 2016. Namun, dengan berbagai alasan, uang tabungan belum bisa dibagikan, dan akan dibagikan tanggal 30 Mei lalu. Janji itu pun kembali diingkari sang kepala sekolah. “Akhirnya rencana piknik anak-anak gagal, dia juga berbohong berkali-kali. Dia minta waktu sampai hari ini, ternyata dia tidak datang lagi,” ungkap Ana kesal. Wali murid lain, Siti Qoesoh menambahkan, pihak sekolah menerima tabungan dari siswa setiap seminggu dua kali, yakni hari Senin dan

Kamis. Sedang jumlah murid TK sebanyak 120 lebih yang terbagi atas dua kelas TK kecil dan dua kelas TK besar. Untuk tahun ini, sebut Siti, uang tabungan murid seharusnya yang dibagikan sekitar Rp 60 juta. Setiap murid menerima uang tabungan berkisar antara Rp 500.000 hingga Rp 7 juta. Menurut dia, PL yang berstatus PNS itu juga pernah melakukan hal sama empat tahun silam. Hanya saja, ketika itu yang bersangkutan akhinya membagikan uang tabungan murid meski molor hingga beberapa minggu. “Kami menuntut kepala sekolah untuk bertanggung jawab. Dia tidak memberikan

KOMPAS.COM

PULUHAN ibu-ibu wali murid TK Mardi Putra Desa Ringinanom, Kecamatan Tempuran, Kabupaten Magelang, berunjuk rasa di sekolah menuntut kepala sekolah setempat untuk mengembalikan uang tabungan para siswa senilai puluhan juta rupiah, Kamis (9/6).

contoh yang baik, kami merasa dirugikan,” ujar Siti. Para wali murid yang mayoritas ibu-ibu pun berencana akan akan melaporkan kasus

ini ke pihak berwajib. Mereka juga menuntut agar uang hasil tabungan dari anakanak bisa dikembalikan sebelum Lebaran ini. (kps)

1006/M9


10

Metro Banjar

Tiga Minggu Lagi... w Sambungan halaman 1

ujar dokter tim Barito Putera, Rhamadan Supit kepada Metro Banjar, Kamis (9/6) siang. Ditanya mengenai penyebabnya, Ramadhan Supit pun memperkirakan karena kurangnya pelemasan otot. “Sepertinya akibat kurang pemanasan pelemasan otot. Bisa juga sewaktu Dedy ikut-ikut turnamen sebelum bergulirnya TSC A 2016,” ujarnya. Masih terkait dengan cedera Dedy, pria yang akrab disapa dokter Rama ini menambahkan perlu waktu dua sampai tiga minggu untuk memulihkan Dedy. “Dedy dua sampai tiga minggu Insya Allah sembuh sempurna. Asal diistirahatkan dahulu atau tidak diturunkan dalam beberapa laga pokoknya,” pungkasnya. Seperti diberitakan, Dedy kembali mengalami cedera sebelum laga melawan PSM Makassar. Akibatnya, Dedy absen melawan PSM di Makassar pada 21 Mei lalu. Tanpa kehadiran Dedy, Barito gagal mencuri poin dari kandang PSM Makassar karena dikalahkan PSM dengan skot tipis 1-0. Kemudian, pada laga menjamu Persija Jakarta di Stadion 17 Mei Banjarmasin, Minggu (29/5) lalu, Barito kembali tak diperkuat Dedy karena cederanya belum pulih. Beruntung Barito bisa menumbangkan Persija lewat gol yang dicetak Rizky Pora. Saat jeda kompetasi untuk menghormati awal Ramadan, Dedy pun bersama Mohammadou Al Hadji, Aditya Harlan dan Rizky Pora menjali proses penyembuhan cedera di UNJ Jakarta. (ran)

Buah Bibir

JUMAT

10 JUNI 2016

FOLLOWER INSTAGRAM

CAPAI 9.500 ORANG SETELAH berhasil meraih gelar Runner Up Putri Muslimah Indonesia 2016, Nafisah Alhamid atau Nefi, sekarang memiliki banyak follower di akun media sosialnya, instagram. Sebelumnya hanya sekitar 1.000 orang, sekarang mencapai 9.500 orang. Akunnya di Twitter dan Facebook juga ada, namun Nefi tak terlalu aktif di situ. “Seringnya di instagram,” ucapnya, Kamis (9/6).

Sejak tampil di ajang Putri Muslimah, pengikut Nefi membludak dan itu membuatnya canggung. Sebab, tiap foto atau video yang dipostingnya banyak yang menyukai dan mengomentari. Apalagi yang berkomentar adalah orang-orang yang tak dikenalnya. Pantauan di akun instagramnya, nevialhamid, banyak yang memintanya mengikuti kembali atau folback akun mereka.

Ditanya soal beban yang dirasakannya sejak followernya membludak karena dia mengikuti ajang tersebut, Nefi mengaku tak ada. “Santai saja. Cuma canggung saja rasanya. Banyak yang komentar itu orang-orang yang saya nggak kenal,” ungkapnya. Untuk kegiatan sebagai Putri Muslimah, Nefi mengatakan saat ini belum ada. “Sekarang sedang di Banjarma-

sin, jadi belum ada jadwalnya. Terakhir cuma syuting untuk video doa berbuka puasa dan niat berpuasa. Syutingnya tiga hari di Jakarta,” ujarnya. Di Banjarmasin, kata Nefi, kegiatannya lebih banyak mengisi talkshow di radio-radio. “Saya juga sedang mempersiapkan kelulusan di FISIP ULM tahun ini. Mempersiapkan syarat-syaratnya,” tutupnya. (ath)

Nafisah Alhamid ISTIMEWA

Pemabuk Terjun ke Sungai w Sambungan halaman 1

Sebelum Mencuri... Rumah yang disatroni maling itu tidak berpagar. “Begitu diteriaki maling, lalu ai warga tumbur. Sekitar 30-an orang berdatangan dan mengejar pelaku,” ujarnya. Karena jumlah orang yang mengejarnya sangat banyak, si pencuri bernama Sarkuni berhasil dikepung dan ditangkap. “Saya tidak sempat ngambil barang-barang, baru mau masuk lewat pintu depan sudah ketahuan,” ujar si pencuri. Warga yang sudah emosi langsung mendaratkan pukulan dan tendangan ke tubuh si pencuri. Sementara si pencuri hanya bisa berteriak kesakitan. Tak lama kemudian polisi datang dan kemudian mengamankan pelaku. Rupanya si pencuri itu sudah tak asing bagi warga Gambut. “Informasinya, orang itu agak stres. Dia sering berkeliaram di kampung. Bahkan sebelum kejadian itu, di simpang empat Jalan Tol Lianganggang, dia sempat telanjang bajalan batis,” beber Safrudin ramai-ramai diamini warga lain. Terpisah Kapolres Banjar AKBP Kukuh Prabowo SIk MH melalui Kapolsek Gambut AKP Sakun SH MA membenarkan terkait kejadian itu. Pelaku bernama Sarkuni (34), warga Tatahpemangkih Laut RT 3, Kertakhanyar. “Sudah kami amankan. Namun saat ini tidak ada warga yang merasa kecurian dan tidak ada yang melapor, jadi yang bersangkutan diamankan 1x24 jam saja,” ujar Sakun. Apa benar Sarkuni ini ada gangguan jiwa? Sakun menegaskan dari hasil pemeriksaan Sarkuni tidak ada gangguan jiwa. (kur)

Polisi Kibuli Syahmidi

Promosikan Sepertiku Mencintaimu

w Sambungan halaman 1

w Sambungan halaman 1

Penangkapan di Jalan Panglima Batur, Gang Gusti Galuh Banjarmasin Utara itu sangat tidak mudah. Polisi yang mau membekuk Syahmidi harus berjuang keras terlebih dahulu. Setidaknya mereka harus terjun ke sungai sebelum menangkap Syahmidi. Informasi diperoleh, penangkapan ini bermula dari informasi yang didapat polisi, yakni Syahmidi bisa menyediakan sabu. Untuk membuktikan kebenaran informasi itu seorang polisi melakukan penyamaran. Dia pun mengontak Syahmidi dan berpura-pura mau membeli sabu. Tanpa curiga, Syahmidi menyanggupi dan mengajak bertemu di Jalan Panglima Batur Gang Gusti Galuh Banjarmasin Utara. Polisi pun langsung mengintai lokasi tersebut. Sekitar pukul 14.00 Wita, polisi melihat dua orang di lokasi yang dijanjikan bertemu. Begitu bertemu dengan pembelinya, Syahmidi menyerahkan sabu seberat sekitar 5 gram. Sesaat kemudian Syahmidi dan temannya sadar bahwa mereka sudah dijebak polisi. Tanpa pikir panjang, mereka kabur dan menceburkan diri ke sungai. Polisi tidak tinggal diam. Beberapa orang polisi juga terjun ke sungai dan mengejar pengedar sabu. “Satu pelaku bernama Syahmidi berhasil kita tangkap, satunya lagi berhasil kabur,” ucap seorang polisi. Kabid Humas AKBP Sunyipto, saat dikonfirmasi Kamis (9/6) siang, mengiyakan petugasnya menangkap Syahmidi dengan barang bukti sekitar 5 gram sabu yang terkemas dalam dua paket. (dwi)

ini promosikannya melalui situs www.siaranku.com. Di situs ini Putri menampilkan singlenya tersebut dengan cara merekam di kameranya sendiri. Terkadang, dia juga menampilkan kepiawaiannya menjadi MC, yang juga ditampilkannya di situs tersebut. Video lagunya itu juga ada di si-

w Sambungan halaman 1

Pembunuh Ajaib... w Sambungan halaman 1

berbagai jenis parasit atau cacing, menurunkan tekanan darah tinggi, depresi, stres dan menormalkan kembali sistem syaraf yang kurang baik. Beberapa pasien telah membuktikan khasiat dari Bio Graviola, di antaranya Arbainah warga Banjarmasin yang menderita kolesterol. Berkat minum Bio Graviola sebanyak 5 tetes 3xsehari selama tiga hari, kolesterol LDL turun 50 mg/dL. Pengalaman yang sama juga diungkapkan oleh Hanny yang mengalami sakit punggung hampir dua tahun terakhir. Dia sudah menggunakan berbagai produk namun tak membuahkan hasil. Setelah mengonsumsi Bio Graviola tiga tetes tiga kali sehari selama seminggu, sekarang sudah tidak merasakan sakit punggung lagi. Bio Graviola mudah didapatkan di berbagai apotek di Banjarmasin, seperti Apotek Tasya Mukkaramah, Thalita Jl Kol Sugiono, Toko Obat Jaya Makmur Pasarbaru samping BRI, Apotek Amandit, Apotek Sinar Amandit depan RS Ansari Saleh, Apotek Veteran samping Yamaha, Apotek Mitra Sehat Pal 7. Di Martapura Apotek San’a Tanjungrema, Apotek Thaibah Banjarbaru, Sungai Danau Apotek Safira, Apotek Murah Binuang-Rantau-Kandangan. Masyarakat yang berminat bisa juga memesan via ponsel dengan menghubungi 081250009070, pesanan diantar langsung ke rumah secara gratis. (drt)

sung bangkit, lari dan langsung terjun ke sungai di kawasan tersebut. Aksi Yuni itu sontak membuat kaget warga. Kehebohan pun terjadi di kawasan Alalak Utara atau tepatnya di Persimpangan Pasar Turi Kecamatan Banjarmasin Utara. Warga mencari Yuni yang menceburkan diri. Tim penolong pun langsung dipanggil. Tak lebih dari 30 menit, belasan anggota tim penolong berdatangan dan mereka langsung mencari Yuni. Pencarian dilakukan dari titik Yuni menceburkan diri dan menyisir arus. Berapa jam kemudian Yuni ditemukan dalam keadaan selamat. “Orangnya selamat dan sudah diamankan pihak yang berwajib untuk diminta keterangan,” kata Ipul, anggota Emergency 500. Seorang warga, Rian (23), orang yang menceburkan diri ke sungai itu ditemukan sedang rebahan di kelotok warga. “Rupanya, saat bercebur

dia sempat berenang dan menepi, hingga naik ke kelotok warga yang tambat,” ujarnya. Menurut Rian, warga juga sempat emosi melihat tingkah lelaki pemabuk itu. Karena dia sempat mau menabrak orang. “Si pemabuk itu langsung diamankan aparat kepolisian,” ujarnya. Yuni diamankan oleh jajaran Polsek Banjarmasin Utara. Yuni dibawa ke Mapolsek untuk menjalani pemeriksaan.

kan diri. Untungnya dia tidak tewas, karena keburu ditemukan tim penolong. Informasi didapat dari warga, Kamis (9/6) dinihari, Yuni mengendarai sepeda motor dalam keadaan mabuk. Saat melintas di kawasan Alalak Utara, Kecamatan Banjarmasin Utara, Yuni hampir saja menabrak warga. Merasa bersalah, Yuni, warga Alalak Berangas Batola itu mencoba kabur dan mempercepat laju sepeda motornya. Namun sial dialami Yuni, dia menabrak tumpukan galam tak jauh dari lokasi dia hampir menabrak warga. Kecelakaan tunggal yang dialami Yuni menarik perhatian warga. Puluhan warga yang tengah asyik bersantai, langsung beramai-ramai menghampiri Yuni. Niat warga saat itu mau menolong Yuni. Pengaruh alkohol membuyarkan pikiran sehat remaja itu. Yuni mengira warga marah dan hendak memukuli. Panik akan hal itu, Yuni lang-

Pemeriksaan dilakukan menunggu kondisi Yuni stabil dan pengaruh alkohol hilang. “Yuni mengaku mabuk saat berkendaraan. Dia juga mengaku terjun ke sungai karena takut dipukuli warga setelah hampir menabrak orang,” kata Kapolsek Banjarmasin Utara AKP Andik Eko Siswanto, saat dikonfirmasi. Andik mengatakan, atas perbuatannya itu Yuni tidak ditahan. “Dia sudah dipu-

Jaga Keamanan

8 Efek Negatif Minuman Beralkohol

w Sambungan halaman 1

masin. Pantauan Metro Banjar, tiga anggota Satpolair Polresta Banjarmasin datang dan langsung mengecek lokasi. Selain mengecek lokasi, mereka juga menyapa warga dan mengingatkan warga untuk saling menjaga keamanan dan ketertiban. Anggota Satpolair Polresta Banjarmasin pun memintai

tus Youtube. Sejauh ini, tanggapan warga, khususnya netizen, cukup baik terhadap lagu ciptaan Ade Govinda tersebut. “Alhamdulillah banyak yang suka. Lagunya tembang galau, jadi banyak yang baper,” tuturnya, Kamis (9/6). Selama Ramadan ini, kata Putri, berbeda dari puasa tahun lalu. Tahun

keterangan warga terkait insiden sebelumnya, yakni informasi seorang lelaki yang menceburkan diri. Setelah memastikan situasi aman terkendali dan orang yang tadinya diinformasikan bercebur sudah ditemukan selamat, anggota Satpolair Polresta Banjarmasin kembali melanjutkan patrolinya. (ady)

lalu dia banyak berkiprah di Jakarta dalam rangka mempromosikan singlenya. “Tahun lalu sebulanan di Jakarta. Sama mama saja. Kalau tahun ini bisa berkumpul dengan keluarga di Banjarmasin. Ke Jakarta lagi nanti setelah lebaran,” ujarnya. Selama puasa, Putri tak ada menerima tawaran manggung. “Fokus

langkan setelah diberi pengarahan dan pembinaan,” ujarnya. Sepeda motor yang dipakai Yuni, kata Andik, adalah milik temannya. “Sebelum kejadian, dia pinjam motor temannya dan bilang mau ke masjid, tak tahunya dia mabuk-mabukan. Saat mau pulang dan melintas di kawasan Alalak Utara, terjadi hal seperti yang diinformasikan,” ujarnya. (ady)

1. Gangguan mental organik. 2. Merusak daya ingat. 3. Pembengkakan dan terbendunganya darah di jaringan otak. 4. Peradangan sel hati secara luas dan kematian sel dalam hati. 5. Gangguan Jantung 6. Radang atau luka pada lambung. 7. Paranoid 8. Keracunan atau mabuk (jawaban.com)

puasa di rumah saja. Paling-paling keluar buat ketemuan sama teman-teman saja,” urainya. Hal ini pun sangat disyukurinya. “Tahun lalu kan di Jakarta. Full sebulan penuh jadi lebih capek puasanya. Tahun ini sengaja mau di rumah saja. Pengen lebaran di sini,” lanjutnya. (ath)

Ramadan Bulan Penuh Rahmat w Sambungan halaman 1

sabda Rasullah, “Barangsiapa yang gembira dengan kedatangan bulan Suci Ramadan diharamkan tubuhnya dari api neraka.” Didalam Kitab Al-Gunya karya Syekh Abdul Qodir Jailani disebutkan bahwa Salman Al-Farisi mengatakan dalam menyambut bulan suci Ramadan “Rasulullah SAW, menyampaikan khotbah kepada kami pada hari terakhir di bulan Syakban. Rasulullah SAW berkhotbah: “Wahai manusia di hadapan kalian telah datang bulan agung, bulan yang penuh berkah, bulan di mana di dalamnya terdapat malam yang lebih baik dari seribu bulan. Allah menjadikan puasa di bulan tersebut sebagai suatu kewajiban, ibadah di waktu malamnya sebagai perbuatan sunnat. Siapa yang beribadah pada bulan Ramadhan dengan satu perbuatan sunnat, maka pahalanya seperti pahala wajib pada bulan-bulan lainnya. Siapa yang melakukan satu ibadah wajib di dalamnya, maka pahalanya sama dengan melakukan tujuh puluh ibadah wajib pada bulan-bulan lainnya.” Bulan Ramadan adalah bulan kesabaraan, dan pahala sabar adalah surga. Bulan Ramadan juga adalah bulan keleluasaan (untuk beribadah), juga bulan di mana rizki setiap mukmin akan ditambahkan. Siapa yang memberikan berbuka kepada orang yang se-

dang berpuasa pada bulan Ramadan, maka baginya akan diampuni dosa-dosanya, akan dibebaskan dari sentuhan api neraka serta baginya pahala sebagaimana pahala yang diraih oleh yang berpuasa tersebut, tanpa berkurang sedikitpun. Para sahabat bertanya, “Ya Rasulullah, tidak semua dari kami dapat memberikan makanan berbuka untuk yang berpuasa?” Rasulullah SAW bersabda, “Allah akan memberikan pahala tersebut juga kepada yang memberikan berbuka kepada orang yang sedang berpuasa sekalipun hanya dengan sebiji kurma, seteguk air atau sedikit susu.” Bulan Ramadan adalah bulan di mana permulaannya adalah kasih sayang Allah (rahmat), pertengahannya adalah ampunan (maghfirah) dan akhirnya adalah pembebasan dari api neraka. Siapa yang meringankan beban budaknya, maka Allah akan mengampuninya dan akan membebaskannya dari api neraka. Maka bagi kaum muslimin sudah sewajarnya mengisi momentum Ramadan dengan aktivitas amal-amal soleh. Ramaikanlah tempat-tempat ibadah dengan salat lima waktu berjamaah, salat tarawih, qiyamul lail, tadarrus alquran, mengadakan pengajian agama, majelis taklim, pesantren Ramadan dan juga meningkatkan ibadah sosial

seperti memberikan infak dan sadakah kepada kaum mustadh afin, anak yatim, fakir dan miskin, anak terlantar. Di bulan suci Ramadan ini pula hendaknya kita jadi-

kan sarana untuk menyempurnakan kekurangan ibadah kita selama sebelas bulan sebelumnya. Marilah kita sambut bulan Suci Ramadan dengan

Suka cita,seraya diiringi dengan memaksimalkan Ibadah kepada Allah,agar setelah selesainya Ramadan mendapatkan derajat Muttaqin. Amin. (*/wid)

1006/M10


JUMAT 10 JUNI 2016

Indonesian Football

Metro Banjar

11

PERSERU VS SEMEN PADANG Kompetisi: ISC A Jadwal: 11 Juni 2016 Mulai: 17:30 Stadion Marora (Serui)

NilMaizar Hengky Ardiles

STATISTIK SKUAD 5 LAGA TERAKHIR PERSERU

I 02/05/16 (ISC): Perseru 0-0 Mitra Kukar I 07/05/16 (ISC): Gresik United 1-1 Perseru M 16/05/16 (ISC): Perseru 1-0 PSM I 22/05/16 (ISC): Perseru 0-0 Persija K 28/05/16 (ISC): Persipura 1-0 Perseru

TEKS: VER. FOTO-FOTO: SUPER BALL/ FERI SETIAWAN. GRAFIS: CHOIRUDIN

Perseru 25,7 18 (G. Imbiri) 35 (S. Efendi) 3 3 22

vs Rata-rata umur Termuda Tertua Pemain U-21 Pemain asing Pemain Non-Eropa

Semen Padang 25,9 19 (M. Slamat) 35 (H. Ardiles) 4 4 28

5 LAGA TERAKHIR SEMEN PADANG

29/04/16 (ISC): Semen Padang 2-1 PSM M 08/05/16 (ISC): Persija 1-0 Semen Padang K 14/05/16 (ISC): Semen Padang 2-0 Persipura M 21/05/16 (ISC): Bali United 2-1 Semen Padang K 28/05/16 (ISC): Semen Padang 4-0 Persela M


12

Banua Soccer Land

Metro Banjar

JUMAT

10 JUNI 2016

Temui Ortu Sebelum Gabung Tim PON

BPOST GROUP/AYA SUGIANTO

Aidil Bogel

MEMASUKI bulan suci Ramadan, manajemen dan pelatih tim Martapura FC meliburkan skuatnya, sejak Kamis (9/6). Dan waktu libur satu bulan ini, sepertinya dimanfaatkan oleh bomber Martapura FC, Aidil Bogel untuk kembali merapat ke tim PON Kalsel. Seperti diketahui sejak beberapa waktu lalu tim PON Kalsel terus melakukan latihan di Stadion 17 Mei Banjarmasin. Latihan terus dilakukan agar tim pun bisa dengan sukses melakoni laganya di ajang PON XIX/ 2016 di Jawa Barat yang rencananya bergulir September mendatang. Dan Bogel tidak lain

merupakan salah satu pemain yang tercatat sebagai skuat tim PON Kalsel untuk mengarungi XIX/2016 di Jabar. Bahkan Bogel sudah tercatat memperkuat tim sejak menjalani babak kualifikasi. “Ya rencananya saya mau bergabung tim PON Kalsel lagi. Mumpung tim Martapura FC sedang libur selama puasa ini,” ujar Bogel kepada Metro, kemarin siang. Ditambahkan Bogel, dirinya memutuskan ingin merapat dengan tim PON Kalsel karena untuk tetap menjaga kondisi. Selain itu karena dirinya pun sudah lama pula tidak

bergabung ke tim PON Kalsel, karena kesibukannya pula memperkuat Martapura FC di ajang ISC B 2016. “Daripada libur dan tidak ada latihan, saya manfaatkan berlatih dengan tim PON Kalsel lagi. Apalagi saya lama tidak bergabung dengan tim PON Kalsel. Dan saya sudah izin ke manajemen,” ujar Bogel. Bogel menambahkan sebelum bergabung dengan tim PON Kalsel, dirinya pun terlebih dahulu kembali ke kampung halamannya di Makassar. Dan Bogel pun sudah bertolak ke Makassar kemarin siang, bersama empat penggawa

Martapura FC lainnya yang berasal dari Makassar. Empat pemain lainnya yang satu pesawat dengan Bogel menuju Makassar tersebut adalah Kaharudin Salam, Abdul ‘Abanda’ Rahman, Erik Saputra, dan Nizar Ashari. “Saya pulang ke Makassar terlebih dahulu karena ingin menemui orangtua. Saya pun sudah meminta izin dengan manajemen PON Kalsel,” jelasnya. Lantas ditanya kapan kembali ke Banua, kemudian merapat bersama tim PON Kalsel Bogel pun menjelaskan sesegeranya. “Saya pulang ke Makassar paling sekitar tiga hari. Paling lambat mungkin Senin saya sudah ke Banjarmasin,” katanya.

● Bogel libur latihan bersama skuat MFC ● Bogel berencana gabung latihan tim PON Kalsel ● Sebelumnya, Bogel izin pulang ke Makassar ● Bogel ingin menemua orangtuanya ● Sekitar 3 hari di Makassar, Bogel akan segera gabung tim PON

■ Barito Boyong 16 Pemain ke Jayapura

TOLONG ganti junior. Kalo bisa ganti aja junior dengan greg nwokolo, atau ambil penyerang lain supaya lini depan barito tajam lagi, soal nya junior pergerakan nya lembek barat membawa burit. slm laskar antasari dri bartman irak +6285346660470

BARITO Putera akan melakoni lanjutan Torabika Soccer Championship (TSC) A 2016 di kandang Persipura Jayapura, Stadion Mandala, Senin (13/6) sekitar

Semoga Bawa Berkah KEBERKAHAN Bulan suci Ramadan semoga saja membawa berkah buat Barito putera menajalani Laga kandang atau tandang TsC A. akan mendapat poin. Pekan ke 6 minimal mendapat poin enam. +6285248538794

pukul 20.30 Wita. Untuk menghadapi laga ini, dijadwalkan hari ini, Jumat (10/6) siang, tim berjuluk Laskar Antasari iniakan

bertolak menuju Jayapura. Tercatat ada 16 pemain yang akan diboyong oleh tim pelatih Barito yang terdiri atas Mundari Karya, Yunan Helmi, Andri Ramawi dan H Ismairi untuk melakukan

DuetkanAgi-Junior DUET Agi dan Junior pada laga tandang Barito Putera Vs Persipura jaya pura nanti, Sasah Lakasi By: Junaidi Jugovic 117 KGE #SasahLakasi +6285751468599

Curi Tiga Poin TUMBANGKAN persipura Q harap barito bisa mencuri 3.Poin di jayapura asal barito menurun kan pemain seperti melawan persija ku yakin pasti menang ayo Bartman Do.A.Kan untuk banua kita Dr. Jantung kelayan.12/45. Bekantan Hamuk .Yanto kucing Bartman IRAK.) +6285350504622

Jangan Gentar AYO pemain Barito Putera, jangan gentar main dikandang Persipura, kalahkan Persipura. Saya yakin kalian bisa meraih kemenangan di kandang lawan. Kami akan selalu mendoakan perjuangan kalian dari jarak jauh.... +6281519616378

Bagi Anda pencita Barito Putera, kirimkan saran untuk kemajuan tim kesayangan kita melalui SMS ke 081953669907

BPOST GROUP/AYA SUGIANTO

YUDHI MAULANA Nonton Martapura fc kdd erwin....sama lawan minum teh kd bagula....HAMBARRRR

MUHAMMAD ARSYAD AL MUHIBBIN Erwin itu pemain yang hebat.smoga tdak tergantikn

Bogel Bersiap Gabung Tim PON Lagi

MINUS DEDY-AL HADJI

Pergerakan Junior Lembek

DJAZOULY AHMAD EL-KAZE Permainan yg keras salah satu ciri Erwin Gutawa dalam bermain.. semoga slalu konsisten dalam bermain pepe nya martapura fc

Terpisah pelatih kepala Martapura FC, Frans Sinatra Huwae pun membenarkan bahwa Bogel akan bergabung dengan PON Kalsel selama Ramadan ini. “Ya Bogel akan bergabung dengan tim PON Kalsel. Selain itu pemain kami lainnya yang juga akan bergabung lagi ke PON Kalsel adalah M Adham,” pungkasnya.(ran)

ABSEN Mohammadou Al Hadji dan Dedy Hartono absen saat Barito tandang ke kandang Persipura Jayapura, Senin (13/6).

16 Pemain Diboyong ke Jayapura: Tengah : Paulo Sitanggang M Ikhsan Adam Alis Setyano Lucky Wahyu Amirul Mukminin Ibrahim Conteh Rizky Pora

ARSYAD ABY AMIRA Mutiara dari kabupaten Tanbu,erwin bagaikan chiellini di juventus,pepe di madrid,klo erwin dimainkan dapat memberikan garansi bagi pertahanan Martapura FC. ZAULOBA NINTYTEN Erwin tu di ibaratkan rohnya martapura fc klo kdd erwin hambar martapura fc mainnya,dan tidak seimbang

Belakang : Hansamu Yama Arie Sandy M Roby Fathul Rahman Jefry Haay

Depan : Agi Pratama Luis Junior

lawatannya di markas Persipura. Namun, dua pemain andalan Barito, Dedy Hartono dan Al Hadji tidak ikut diboyong, karena dalam kondisi kurang fit setelah menjalani terapi di Jakarta. Dilihat dari komposisi pemain yang dibawa, lebih banyak pemain yang menghuni di sektor gelandang. Di posisi kiper pemain yang diboyong adalah Aditya Harlan dan Imam Arif Fadillah, kemudian di sektor bertahan ada Hansamu Yama, Arie Sandy, Muhammad Roby, Fathul Rahaman dan juga Jefry Haay. Sedangkan di sektor tengah ada Paulo Sitanggang, M Ikhsan, Adam Alis Setyano, Lucky Wahyu, Amirul Mukminin, Ibrahim Conteh dan juga Rizky Pora. Sementara di barisan depan ada dua pemain yang diboyong yakni Agi Pratama dan juga bomber asal Brasil, Luis Carlos Junior. Dengan skuat yang diboyongnya ini, pelatih kepala Barito yakni Mundari Karya pun optimistis bisa meraih hasil bagus di Jayapura. “Memang ada beberapa pemain yang belum fit, sehingga tidak dibawa. Tapi dengan pemain yang ada kami optimistis bisa meraih poin,” ujar Mundari usai memimpin aktivitas latihan tim, Kamis (9/6) sore. Mundari menambahkan bahwa sejak beberapa hari terakhir, tim pun sudah fokus melakukan persiapan menghadapi Persipura di kandangnya. “Tim sudah kami siapkan, mudahmudahan target untuk mendapatkan poin di sana tercapai,” pungkasnya.(ran)

Kiper : Aditya Harlan Imam Arif Fadillah

Skuat MFC Kumpul di Yogyakarta

BPOST GROUP/FRANS RUMBON

DAP AT ARAHAN - Skuat Martapura FC dapat arahan dari asisten pelatih, Isnan Ali. DAPA

LIBURNYA gelaran Indonesia Soccer Championship (ISC) B 2016, dimanfaatkan oleh manajemen dan pelatih Martapura FC (MFC) pun untuk meliburkan skuatnya. Bahkan sejak Kamis (9/6), skuat tim berjuluk Laskar Sulthan Adam ini pun sudah mulai pulang ke daerah asalnya masing-masing. MFC dijadwalkan kembali melakoni laganya di ISC B 2016 di Grup 5, pada 17 Juli mendatang di kandang PSS Sleman. Laga ini menjadi laga penutup di putaran pertama. Terkait hal itu, manajemen

tim Martapura FC pun memutuskan untuk mengumpulkan pemainnya di Yogyakarta. Menariknya tim pun akan kumpul lebih awal beberapa hari sebelum laga melawan tuan rumah yang berjuluk Elang Jawa tersebut. Pasalnya manajemen akan mengumpulkan semua pemain sudah berada di Yogyakarta pada 10 Juli, atau sepekan sebelum berlaga. Hal itupun disuarakan langsung oleh manajer Martapura FC, Ami Said,

Kamis (9/6) siang kepada Metro. “Ya tim akan kumpul 10 Juli di Yogyakarta. Sekaligus TC menjelang laga melawan PSS Sleman,” ujar Ami Said. Said menambahkan bahwa pemain yang diboyong ke Yogyakarta pun akan benarbenar komplit nantinya. Pasalnya semua pemain yang ada di dalam tim diminta ikut berkumpul. “Semua pemain akan berkumpul di Yogyakarta.

Setelah bertanding baru hanya 18 pemain yang kami bawa untuk menjalani laga di kandang Persinga Ngawi,” katanya. Ditanya mengenai alasannya untuk mengumpulkan pemain di Yogyakarta kemudian juga datang lebih awal, Said menerangkan karena lebih menghemat. “Kalau pemain diminta kumpul ke Martapura, kemudian berangkat lagi ke Yogya tentu kurang efisien. Dan datang lebih awal, agar pemain pun juga bisa lebih beradaptasi,” pungkasnya.(ran)


Metro Banjar

JUMAT 10 JUNI 2016

13

Tengkorak Papua di Museum Louvre

PATUNG NIAS -

TRIBUNNEWS/DENY BUDIMAN

Seorang pengunjung sedang mengamati patung leluhur dari Nias di museum Louvre, Rabu (8/6). Sedikitnya ada empat koleksi patung asal Indonesia di museum terbesar di dunia ini.

Aplikasi Antiteror Antiteror Gratis Aplikasi Gratis PEMERINTAH Prancis kembali mengeluarkan terobosan dalam menyambut Piala Eropa 2016. Demi mencegah serangan teror, pemerintah Prancis meluncurkan aplikasi antiteror yang dapat diunduh secara gratis. Aplikasi itu bernama SAIP, singkatan dari Système d’alerte et d’information des populations. Dalam bahasa Indonesia, SAIP berarti Sistem Peringatan dan Informasi Masyarakat. Aplikasi ini dapat diunduh secara gratis dan tersedia dalam bahasa Inggris dan Prancis. SAIP dapat diunduh oleh pengguna Apple dan Android. SAIP menandai penggunanya yang berada di dekat serangan-serangan teror potensial. SAIP bisa mendeteksi potensi-potensi serangan teror di delapan kode pos berbeda. Pengguna akan mendapat notifikasi dalam tempo 15 menit. Selain informasi, SAIP menyediakan instruksi keselamatan untuk penggunanya. Seperti dikutip dari The Wall Street Journal, SAIP sangat berguna bagi para penonton pertandingan di stadion dan fan zone. Aplikasi ini juga berguna bagi masyarakat yang tinggal di dekat tempat penyelenggaraan pertandingan dan fan zone. Pemerintah Prancis menyadari peluncuran SAIP justru bisa memunculkan ketakukan di para pencinta sepak bola yang berencana datang ke Piala Eropa 2016.

ANTITEROR -

AFP PHOTO/DAMIEN MEYER

Layar smartphone menunjukkan tulisan "Di sekitar saya, tidak ada insiden yang sedang terjadi" muncul di halaman SAIP (Systeme d'Alerte et d'Information aux populations. Pemerintah Prancis meluncurkan SAIP sebagai aplikasi antiteror yang dapat membantu pengguna mendapatkan informasi kemungkinan serangan teror selama Piala Eropa 2016. Foto diambil pada Rabu (8/6) di Dinard, Prancis.

Namun demikian, Stéphane Le Foll, mengatakan SAIP bakal menjadi alat yang berguna untuk mengantisipasi ancaman teror. "Ancaman teror itu ada. Kita tidak boleh menyikapinya secara berlebihan, namun yang lebih penting kita tidak boleh menganggap remeh," kata Le Foll. Kementerian Dalam Negeri Prancis mengatakan SAIP didesain untuk menyebarkan informasi resmi tentang situasi keamanan lewat media sosial dan membantu mencegah layanan panggilan telepon darurat kewalahan. Pemerintah Prancis saat ini sedang mengerjakan versi kedua SAIP. Di versi keduanya, SAIP dapat menyampaikan informasi terkait risiko-risiko potensial seperti banjir, gempa

bumi, dan tanah longsor. Pihak berwenang berjanji akan melindungi privasi pengguna SAIP. Jutaan orang akan datang ke Prancis untuk menyaksikan Piala Eropa 2016. Turnamen ini akan menyelenggarakan 51 pertandingan sepak bola di 10 kota berbeda dari 10 Juni hingga 10 Juli. Penyelenggaraan Piala Eropa 2016 hanya tujuh bulan setelah sejumlah serangan teroris di Paris yang menewaskan 130 orang. "Kami, penyelenggara, tidak menyadari ancaman yang tepat, konkret atau mengancam Piala Eropa 2016, terhadap stadionstadion tertentu atau pertandingan tertentu," kata Jacques Lambert, Ketua Komite Organisasi Piala Eropa 2016. TRIBUNNEWS (Tribunnews/ /DEO deo)


JUMAT 10 JUNI 2016

Metro Banjar

14


JUMAT 10 JUNI 2016

Metro Banjar

15


JUMAT 10 JUNI 2016

Metro Banjar

16

1006/M16


Turn static files into dynamic content formats.

Create a flipbook
Issuu converts static files into: digital portfolios, online yearbooks, online catalogs, digital photo albums and more. Sign up and create your flipbook.