Bintaro Directory

Page 1

B I N TA R O

guide


DAFTAR ISI


Demografi

5

HUB

11

Transportasi

21

Komunitas

35

Industri Lokal

41



DEMOGRAFI


Bintaro Jaya adalah suatu kota yang dikembangkan PT. Jaya Real Property (dahulu PT. Bintaro Jaya). Kota ini terbentuk pada tahun 1979. Kota ini semakin ramai dengan tuntasnya proyek Jalan Tol Jakarta-Bintaro. Kota ini berada di Jakarta Selatan dan menyebar ke Tangerang Selatan. Kini luasnya telah mencapai 1000 hektare. Nama Bintaro terinspirasi dari nama tanaman Bintaro (Cerbera manghas), sedangkan Jaya berasal dari nama pengelolanya.


Bintaro Jaya dikembangkan sejak tahun 1979 oleh PT Jaya Real Property Tbk, salah satu anak perusahaan PT Pembangunan Jaya yang sahamnya mayoritas milik Pemda DKI Jakarta. Jaya Property selama lebih dari seperempat abad telah dikenal sebagai salah satu perusahaan realestat di ibukota. PT Pembangunan Jaya melakukan pembangunan dan manajemen proyek perumahan dan properti, antara lain adalah Graha Raya, Puri Jaya, Plaza Bintaro Jaya, Plaza Slipi Jaya dan Pusat Perdagangan Senen blok IV–V. PT Jaya Real Property Tbk telah terdaftar pada Bursa Efek Jakarta sejak tahun 1994. Bintaro Jaya sebagai proyek pengembangan perusahaan PT Jaya Real Property Tbk adalah yang pertama yang memperkenalkan konsep “kota taman” di Indonesia. Dua puluh enam tahun kemudian, Bintaro Jaya memakai slogan “The Professional’s City” untuk mencerminkan strategi pemasarannya sebagai hunian pilihan bagi kaum intelektual dan profesional Jakarta. Fasilitas pendukung dan lingkungan fisik dan sosial dirancang dengan baik untuk memenuhi kebutuhan warganya akan hunian yang nyaman untuk ditinggali.


Pesanggrahan

Bintaro Jaya Pondok Aren

Ciputat

Ciputat Timur


Jumlah penduduk Bintaro berdasarkan kecamatan yang termasuk di area Bintaro Jaya meliputi 4 kecamatan yaitu : Pondok Aren, Ciputat*, Ciputat Timur* serta Pesanggrahan*. + 440.000 penduduk Sumber : Badan Pusat Statistik Kota Tangerang Selatan (http://tangselkota.bps.go.id/webbeta/frontend/linkTableDinamis/view/ id/2) * Jumlah penduduk dihitung dari 30 persen jumlah penduduk kecamatan



HUB


4

3

2

5

6

1


15 16

14 11

7 10

13 17

8 9

1

12

18


Sebagai kota yang dirancang untuk merangsang muncul dan pertumbuhan keanekaragaman komunitas, Bintaro Jaya membuat dan menyediakan berbagai taman. Taman tersebut tersebar dan terbagi atas dua kategori; taman perumahan dan taman kota. Taman kota banyak dibangun di area jalan utama; Taman Menteng yang dijadikan sebagai pusat HUB komunitas, Taman Bintaro Exchange yang merupakan bagian dari mall, serta taman yang berada di pinggir jalan sektor 9. Akan tetapi selain ketiga taman tersebut, masih banyak taman-taman kecil yang tersebar di kantongkantong perumahan, yang dapat diakses oleh warganya.


1. Taman 2. Taman 3. Tanah 4. Taman 5. Taman 6. Taman 7. Taman 8. Taman 9. Taman 10. Taman 11. Taman 12. Taman 13. Taman 14. Taman 15. Taman 16. Taman 17. Taman 18. Taman 19. Taman

Kucica Sektor 9 Kosong Sektor 7 Sektor 5 Menteng Bintaro Exchange Delima Mandar Masjid Komplek Camar Komplek Camar Komplek Pinguin Sektor 2 Bumi Bintaro Permai 1 Bumi Bintaro Permai 2 Bumi Bintaro Permai 3 Bumi Bintaro Permai 4 Panjang Pinggir Rel Garuda Manyar


3

4

2

1

Di dalam area Bintaro Jaya, terdapat berbagai istitusi akademis yang menjadmin keberlangsungan pendidikan para warganya.


7

5

1. 2. 3. 4. 5. 6. 7.

6

Japan International School Global Jaya International School British International School Universitas Pembangunan Jaya Sekolah Tinggi Akuntansi Negara SD - SMP Pembangunan Jaya Sekolah Tinggi Meteorologi Klimatologi


6

5

7 4 3

2

1

Selain itu terdapat pula beragam pilihan pusat perbelanjaan. Warga dapat memilih tempat berbelanja sesuai kebutuhan dan kemudahan akses yang dimiliki.


8

1. 2. 3. 4. 5. 6. 7. 8. 9.

Bintaro Exchange Bintaro Trade Center Pasar Moderen Bintaro Carrefour Bintaro Giant CBD Lotte Mart Ruko Sentra Menteng Bintaro Plaza Ruko Sektor 3

9



TRANSPORTASI





Lokasi Ngetem Angkot • Stasiun Jurangmangu • Stasiun Pondok Ranji • Taman Menteng • Bintaro Plaza • Indomaret Bintaro Sektor 3 • Alfamidi Bintaro Sektor 3 • Ruko persimpangan rel kereta Pondok Ranji

Lokasi Pangkalan Ojek • Stasiun Jurangmangu • Stasiun Pondok Ranji • Taman Komplek Camar • Indomaret Bintaro Sektor 3 • Bintaro Plaza • Taman Menteng • Bintaro Trade Center • Pasar Moderen Bintaro • McD Bintaro Sektor 9

Lokasi Taxi • Pasar Modern Bintaro • Mini Stop Bintaro Sektor 5 • Komplek Camar & Pinguin Bintaro Sektor 3



Lokasi Stasiun Commuterline • Stasiun Jurangmangu • Stasiun Pondok Ranji

Lokasi Halte Intrans Loop • Bintaro Exchange Mall • Bintaro Trade Center • Carrefour Bintaro • Hero Bintaro • Lotte Mall Bintaro • Ruko Sentra Menteng Bintaro

Lokasi Halte InTrans Bintaro 2

BELUM DISURVEY


Bintaro dilalui oleh tiga angkot, diantaranya C05, S08 serta D09. Ketiga angkot tersebut melayani rute yang berbeda, sesuai dengan data yang tertulis. Akan tetapi seringkali angkot tersebut berputar dan hanya berkeliling pada area yang telah tertandai. C05 Putih Kebayoran Lama - Ulujami - Ceger S08 Merah Lebak Bulus - Ciputat - Rempoa - Bintaro D09 Putih Hijau Pondok Jagung - Graha Bintaro - Parigi - Bintaro Plaza Rempoa - Situ Gintung Dalam area Bintaro, angkot ini dapat ditemukan ngetem/melewati beberapa lokasi tertentu; C05 : S08 : D09 : Lotte

Stasiun Klimatologi, Mitra10, SDN Jurangmangu Barat 4, Puskesmas Pd Aren. Mitra10, Pondok Betung, Stasiun Pondok Ranji, Indomaret WR Supratman Giant Sektor 3, Indomaret Sektor 3, Bintaro Plaza, STAN, Taman Menteng, Mart, Bintaro Trade Center, McD Sektor 9.


C05 Putih

S08 Merah

D09 Putih Hijau



Pengelola Kawasan Bintaro Jaya (PKB) sudah mulai mengoperasikan shuttle bus Intrans Bintaro sejak akhir April 2014 lalu. Melayani warga yang biasa menggunakan transportasi kereta api di Stasiun Jurangmangu dan Trans Bintaro Jaya di BTC, juga bagi para pengunjung Bintaro Jaya Xchange Mall. Shuttle bus ini gratis. Rute CBD Bintaro Bintaro Exchange - Bintaro Trade Center Santika - Carrefour - Giant - Niaga - Lotte Mall - RS. Premiere - Bintaro Exchange Rute Emerald - Discovery Emerald Range - Lotte Bintaro

1 - Emerald 2 - Discovery - Driving Kebayoran Village - Kebayoran - Niaga - RS. Premiere - Sta. Jurangmangu Exchange - Bintaro Trade Center

Rute Kebayoran Bintaro Trade Center - Bintaro Exchange - Giant - Arcade - Kebayoran Village - Kebayoran





KOMUNITAS




Salah satu kekuatan besar kawasan hunian Bintaro Jaya yang dikembangkan oleh PT Jaya Real Property adalah komunitasnya. Di sini, pengembang dan warga mengembangkan konsep e-community untuk bersama-sama menciptakan kawasan permukiman yang peduli terhadap lingkungan. Konsep gaya hidup e-community ini diusung oleh pengembang untuk bersama-sama dengan warga menciptakan satu kawasan permukiman yang lebih peduli pada lingkungan. Itulah mengapa di kawasan pemukiman ini banyak bermunculan komunitas-komunitas yang berdasarkan kesamaan hobi. Mulai dari komunitas otomotif, sepeda, fotografer, sampai pecinta film. Bukan hanya sekadar kegiatan kumpul-kumpul atau berbagi ilmu dan pengalaman saja, komunitas-komunitas tersebut pun masingmasing punya kegiatan bakti sosial. Beberapa komunitas yang namanya kerap terdengar adalah komunitas WPAP, Bintaro Saxophone Community, Komunitas Sulap Bintaro, dan lain sebagainya.


Beberapa komunitas yang ada di Bintaro antara lain;

1. Astro 7 Shuffle 2. AXIC Chapter Metrostar 3. B4C (Bintaro 4x4 Community) 4. BBC (Bintaro Bikers Community) 5. BCF (Bintaro Creative Forum) 6. BEC (Bintaro Enterpreneur Community) 7. B-Jazz 8. BOS (Bintaro Onthel Solidarity) 9. Bintaro Aerobic 10. Bintaro Beatles Community 11. Bintarock (Komunitas Musik Bintaro) 12. Bintic (Bintaro Tiger Club) 13. BReaK (Bintaro Movie Freaks) 14. Cakra Prana Nusantara Bintaro 15. Forsil (Forum Silaturahmi Masjid se-Bintaro Jaya) 16. Indonesia Muda Bintaro 17. Jakarta Street Low Rider 18. JRP Touring Team 19. Kapalan (Komunitas Pecinta Alam) 20. Klick 9 (Komunitas Fotografi) 21. Komunitas Sulap Bintaro 22. PB Bintaro Jaya Raya 23. Perkumpulan Golf Bintaro 24. Rimba 4x4 Land Rover 25. Sacti Club Bintaro Jaya 26. SBC (Surya Bikers Community) 27. Sector - Fixed Gear 28. Sepeda 69ers 29. Sepeda Bike2Work Indonesia (Rombongan Bintaro) 30. Sepeda Gowes 9 31. Sepeda JPG 32. Sepeda MTB Explorer 33. WPAP (Wedha’s Pop Art Portrait) Community



INDUSTRI LOKAL


Area Pondok Ranji Tidak sedikit dari warga Bintaro yang memiliki kemampuan lebih dalam bidang ketukangan. Potensi industri lokal ini terkumpul dalam dua area, yaitu di sekitar stasiun Pondok Ranji dan Jurangmangu. Keragaman ini menjadi kemudahan bagi warga bintaro untuk menghubungi dan memilih industri lokal sesuai dengan kebutuhannya. Di dalam radius 2 kilometer dari stasiun Pondok Ranji terdapat 28 industri lokal dengan keberagaman keahlian. Tukang kayu menjadi profesi yang paling banyak digeluti oleh penduduk di sekitar area ini.


Area Jurangmangu Selain area stasiun Pondok Ranji, kumpulan Industri lokal juga terdapat di sekitar stasiun Jurangmangu di sektor 9. Industri lokal yang terdapat pada area ini jauh lebih bervariasi dibandingkan dengan Podok Ranji. Jurangmangu menawarkan banyak alternatif pilihan untuk bidang percetakan serta bengkel furniture. Namun secara jumlah masih lebih sedikit daripada Pondok Ranji, yaitu 23 bengkel industri.





Turn static files into dynamic content formats.

Create a flipbook
Issuu converts static files into: digital portfolios, online yearbooks, online catalogs, digital photo albums and more. Sign up and create your flipbook.