Probisnis Pontianak Post

Page 1

Indhex 2015 Kabupaten Kuningan, Jabar, dan Kota Lubuklinggau, Sumsel, terpilih menjadi wilayah halal terbaik dalam acara Indhex 2015. Penghargaan juga diberikan pada top brand halal 2015 di Indonesia seperti KFC, Indomie, biskuit Refal, Coca-Cola, Sariayu Martha Tilaar, Segitiga Biru, Sari Roti, Bimoli, Mizone, Extra Joss, Silverqueen, Mentos, es krim Walls, dan Nutrisari. (baca halaman 8)

Sabtu 3 Oktober 2015

PRO

Harum Bisnis

Parfum Isi Ulang p

eluang-peluang itu yang coba ditangkap oleh mereka yang ingin berbisnis parfum, apakah itu isi ulang atau tidak. Cukup banyak pelaku usaha bidang ini yang terus tumbuh, bahkan membuka beberapa cabang. Tujuannya untuk memudahkan konsumen. Selain berbentuk permanen, ada juga dalam bentuk kios, atau mobile bahkan via online. Konsumen yang tak pernah habis membuat banyak pihak yang ingin membuka usaha serupa. Seperti dilakukan Hafit yang membuka usaha Ilusi Parfum di Jalan M Sohor, Kecamatan Pontianak Selatan. Letaknya tepat di tepi jalan. Tempat yang strategis, sehingga tidak menyulitkan pembeli. Meski baru berjalan tiga bulan, usaha ini sudah memiliki pelanggan tetap. Hafit menyebutkan dalam sehari pernah memperoleh omzet hingga Rp 780 ribu. Namun pernah juga hanya sekitar Rp 120 ribu. Bila dirata-rata, pendapatan perharinya Rp 200 ribu. “Usaha ini milik anak saya, dia belum berkeinginan kuliah dan lebih memilih membuka usaha. Kenapa parfum, karena dia suka dan lagian tak repot mengurusnya. Kebetulan juga sudah ada relasi, jadi tidak sulit lagi mencari pemasok produk,” ucapnya. Ada 85 aroma parfum yang dijual. Sedangkan wadah parfumnya ada berbagai jenis, mulai dari model botol, hand spray dan pocket spray. Harga botol

yang ditawarkan tidak mahal, dari Hal yang sama dengan Syafani Rp 2.500 hingga Rp 8.500. Novel. Sudah setahun pria beruSenada diungkapkan Yandi Abu sia 24 tahun itu berbisnis parfum. Raihan. Pemilik parfum isi ulang Dalam sehari, dia bisa menjual 500 Raihan ini sudah membuka usa- mili parfum. Ada dua jenis harga hanya sejak tahun 2004. Berawal yang ditawarkannya. Parfum dendari berjualan masjid ke masjid, gan aroma buah Rp 1500, sedangsekarang sudah menempati kios. kan aroma standar Rp 2000. Ada 50 jenis aroma parfum yang Pemilik N N Parfum ini tidak dijualnya. Karena letaknya di seki- hanya isi ulang, dia juga menjadi tar kampus Untan, market pembeli agen parfum. Pembelian parfumterbesarnya adalah mahasiswa. nya, minimal 100 mili per item. Yandi menilai parfum men- Omzet yang diperoleh Syafani jadi kebutuhan penting bagi setiap selama sebulan di bisnis ini sekitar orang. Apalagi pemakaiannya Rp 8 juta. Berminat bisnis parsetiap hari. Jika habis, maka harus fum? Rasakan harumnya rupiah mengisi kembali. Ini menjadi di sekitar Anda… ** peluang untuk membuka usaha parfum refill. Dia mematok harga tidak tinggi. Untuk satu mili parfum seharga Rp 2 ribu. Membuka usaha Harga itu untuk semua jenis parfum yang diparfum tidak akan ada jualnya. Dalam sehari lesunya. Kecenderungan ada 500 mili parfum masyarakat membeli parfum yang laku terjual. kian hari makin tinggi. Itu Selain berbisnis parfum, Yandi juga karena hampir semua orang menjadi agen paryang ingin beraktivitas biasanya fum untuk pembemenggunakan parfum dan lian minimal 150 menjadikan barang wajib mili setiap merek parfum. Masyarakat sebelum meninggalkan rumah. juga bisa membeli botol dengan volume Oleh : sembilan mili. Untuk botol, pembelian Ramses L Tobing minimal satu lusin.

Pontianak Post Business Edition

About Refill Perfume Bibit parfum dari Bandung, Surabaya, Jakarta hingga Malaysia, India dan Eropa. Nilai jual parfum per milinya mulai harga Rp 2000. Wadahnya ada handspray, pocket spray dan botol oles. Dijual mulai Rp 2500 Sehari bisa laku terjual 500 mili. Jika dihitung uang, rata-rata Rp 200 ribu permili Perbandingan 30 % alkohol - 70 % bibit parfum. Bisa juga 20 % alkohol – 80 % n bibit parfum. Tergantung selera konsumen. Strategi bisnis, pertahankan kualitas produk. Beri bonus berupa voucher pelanggan baru. Tambahan parfum tiap pembelian bagi pelanggan.

Kelebihan

Kekurangan

Saat ini pemakai parfum racikan semakin meningkat, sehingga peluang pasar bisnis ini semakin luas pula. Dengan menawarkan variasi wangi parfum yang hampir sama dengan parfum merek luar negeri, membuat minat masyarakat semakin bagus.

Kendala dalam usaha ini adalah persaingan yang bisa jadi sangat menentukan keuntungan yang Anda peroleh nantinya. Bahan baku parfum juga terbilang cukup mahal, apalagi dengan harga dolar yang menguat, sehingga pelaku usaha kesulitan untuk menentukan harga jual parfum yang murah.

GRAFIS: MUHAMAR FIRMANSYAH


2

Utama

Sabtu 3 Oktober 2015

Dolar Menguat, Keuntungan Menipis FOTO INT.

REFILL : Deretan parfum isi ulang beragam merk yang nantinya akan diisikan ke botol-botol parfum sesuai pesanan dan keinginan konsumen.

Menjaga Loyalitas Pelanggan PONTIANAK - Menjaga kualitas adalah hal penting untuk mempertahankan konsumen. Kualitas yang dimaksudnya itu aroma parfum tidak cepat hilang. Agar parfum tidak cepat hilang itu tergantung sumber bibit dan jumlah campuran yang digunakan. Perbandingannya 30 persen alkohol absolute dan 70 persen parfum. Menurut Syafani Novel, perbandingan ini membuat keharuman parfum lebih tahan lama. “Saya pun mengikuti kemauan konsumen,” ucap owner N N Perfume ini. Untuk campuran, Syafani mengingatkan agar parfum tidak dicampur methanol. Meski harga methanol lebih murah, tapi dia berfungsi sebagai pembersih parfum. Justru kulit akan berwarna kemerahan jika terkena methanol. Selain itu, parfum

pun tidak tahan lama. Pencampuran alkohol absolute ini sangat penting untuk parfum yang menggunakan hand spray atau pocket spray. Jika tidak, parfum tidak akan menyebar saat disemprot. Berbeda dengan bentuk oles. Isinya merupakan parfum murni tanpa campuran. “Untuk campurannya harus benar-benar alkohol absolute,” kata dia mengingatkan. Begitu juga yang dilakukan Hafit. Pemilik Ilusi Parfum ini mengatakan mutu parfum harus benar-benar dijaga untuk menjaga loyalitas pelanggan. Ia menilai sangat penting untuk mempertahankan konsumen agar tetap datang kembali ke toko. Tak dipungkirinya, ada saja oknum pelaku usaha yang nakal menjual parfum. Misalnya dengan memperbanyak campuran. Meskipun dijual

dengan harga lebih murah, kualitas parfum tidak tahan lama. “Kemurnian aroma parfum itu harus dijaga. Kalau saya perbandingannya 20 persen alkohol dan 20 aroma parfumnya. Jadi jangan sekali-sekali bohong ke konsumen,” pesan dia. Lain halnya dengan Yandi. Dia juga menjaga kualitas agar konsumen datang kembali ke Perfume Raihan. Salah satunya dengan menerapkan strategi memberikan voucher belanja jika lima kali mengisi ulang di tokonya. Itu untuk pelanggan baru. Sedangkan pelanggan lama ada juga trik yang digunakan pria ini. “Pelanggan lama saya berikan bonus parfumnya. Misalnya isi 9 mili atau lebih, pelanggan dapat tambahan beberapa mili. Tambahan ini menjadi bonus,” pungkasnya. (mse)

PONTIANAK - Bisnis isi ulang parfum memang menguntungkan. Namun jangan salah, keperkasaan dolar justru mengganggu keuntungan pelaku usaha ini. Yandi misalnya. Pemilik Toko Raihan ini mengungkapkan kenaikan harga dolar ini berdampak pada isi ulang parfum. Ini disebabkan produk dibeli bukan dengan harga rupiah, melainkan dolar. “Saat dolar naik, maka harga pun ikut naik,” kata dia. Hal itu dirasakan ketika akan membeli parfum dalam jumlah banyak. Misalkan harga pembelian satu dus Rp 600 ribu. Dengan adanya kenaikan dolar, harganya menjadi Rp 680 ribu. Dampaknya pada keuntungan yang diperoleh pun menurun. Yandi sendiri mengaku tidak berani menaikkan harga karena ia khawatir konsumen akan kabur. Terbukti hal itu pernah dilakukan di waktu sebelumnya, ia menaikkan dari harga Rp 2000 permili menjadi Rp 2500. “Konsumen jadi bertanyatanya dan mempertimbangkan untuk membeli. Akhirnya, saya pun kembali menurunkan harga parfum. Sedikit untung tak masalahlah, yang

Bibit Lokal hingga Produk Eropa PONTIANAK - Parfum menjadi identitas penting dalam penampilan setiap orang. Keuntungan yang menjanjikan, membuat banyak orang memilih untuk membuka usaha isi ulang parfum. Tak sulit menemukannya di Kota Pontianak. Ada yang berbentuk kios, bangunan permanen, mobil dan via online. Dari hasil wawancara Probis, diketahui sedikitnya ada sekitar 800 jenis aroma parfum. Hanya saja tidak semuanya dijual pelaku usaha. Umumnya mereka hanya menjual 50 hingga 100 aroma parfum. Bibit-bibit parfum yang banyak kita pakai itu sebagian besar datang dari dataran Eropa. Tetapi ada juga yang berasal

dari kota-kota besar di Indonesia, seperti Surabaya, Bandung dan Jakarta. Misalnya Hafit. Ada 85 aroma parfum yang dijual di Ilusi Parfum. Dari semua itu dia mengambil bibit parfum di Jakarta dan Bandung. Dari jumlah item itu, aroma parfum Aldo, Avril Lavigne, Bvlgari, Pulse dan Antonio Banderas yang paling diminati pelanggan. Berbeda dengan Yandi. Ada 50 aroma parfum yang dijual di toko Raihan miliknya. Jessica Parker, Black Power, Paris Hilton, Kasturi Putih dan Guess Pink adalah aroma parfum yang paling banyak dicari. Sama halnya dengan Hafit. Yandi juga mendatangkan bibit parfum dari Bandung

dan Jakarta. Namun ada juga produk yang dijualnya diimpor dari Eropa, Malaysia dan India. “Kualitas produk dalam negeri agak kurang bagus. Berbeda jika dari luar negeri dan memang harganya lebih tinggi seperti aroma Paris Hilton dari Prancis,” ujar dia. Begitu juga dengan Syafani Novel. Bibit parfum yang dijualnya didatangkan dari Surabaya. Menurutnya, pembuatan bibit parfum belum ada di Kota Pontianak. Kendati demikian, Syafani justru membuat inovasi baru. Misal, mencampurkan beberapa bibit parfum hingga memunculkan aroma baru. Biasanya dicampur antara bibit parfum yang aroma kuat

dengan yang lebih lembut. Hanya saja pemilik toko N N Parfum ini belum memberikan namanya. “Jika kedua bibit parfum dicampur, maka akan mengeluarkan aroma yang berbeda. Misalnya Kenzo Bali dengan Lux menghasilkan aroma yang lebih segar,” kata dia. Untuk perbandingan pencampuran antara alkohol dan bibit parfum tergantung dari pelaku usaha. Umumnya perbandingan itu, antara 20 persen alkohol dan 80 persen bibit parfum. Perbandingannya bisa juga 70 persen parfum, 30 persen alkohol. Jadi, perbandingannya tinggal tergantung anda sebagai pencinta parfum. (mse)

penting laku dan pelanggan tak pindah ke lain hati,” ujarnya. Sebaliknya, ada pelaku usaha yang tetap menaikkan harga. Atau cara lain ditempuh, ada yang mengurangi persentase campuran antara alkohol dan bibit parfum. Kemudian parfum dijual murah, kualitas tidak dijaga. Pelanggan pun lari, karena pebisnis hanya ingin keuntungan sekejap.

Memilih Laba Tipis Keluhan senada diungkapkan Syafani Novel. Menurutnya, pembelian bibit parfum ini mengikuti harga dolar. Sedangkan konsumen tidak mau tahu, karena mereka membelinya dengan rupiah. Dalam kondisi seperti itu, Syafani pun tidak berani untuk menaikkan harga parfum. Dia lebih mengikuti harga pasar, meskipun keuntungan yang diperoleh tipis. Pemilik Toko N N Parfum ini menilai kenaikan harga dolar ini membuat pembelanjaan bibit parfum menjadi terhambat. Akibatnya banyak stok yang kosong karena pelaku usaha tidak berani belanja. “Bisa cek di pasaran, sekarang banyak produk yang kosong,” ujarnya. (mse)


3

Sabtu 3 Oktober 2015

Ligo Mitra

Xing Mart

SUPERMARKET Ligo Mitra kembali memeriahkan Hari Ulang Tahun Pontianak. Pada ulang tahun ke-244 ini Ligo Mitra menebar diskon berbagai barang untuk masyarakat Pontianak dan sekitarnya. Diskon yang diberikan berbeda dengan hari-hari biasa. Khusus untuk memeriahkan Hari Jadi Pontianak ini Ligo Mitra memasang banderol harga yang begitu murah untuk berbagai produk. Salah satu barang yang didiskon begitu murah oleh Ligo Mitra adalah botol susu Dodo. Semua ukuran, warna, dan jenis susu botol Dodo didiskon 20 persen.

SUPERMARKET Xing Mart yang terletak di kawasan Sungai Raya Dalam terus menebar beragam promosi, diskon dan hadiah menarik. Hanya hal tersebut akan diberikan ke konsumen selama berlangsungnya momen Hari Ulang Tahun Pontianak ke-244 dan gawean Pontianak Shopping Festival (PSF) sejak tanggal 1-30 Oktober 2015. Khusus memeriahkan Hari Jadi Kota Pontianak, Xing Mart kembali memasang banderol harga murah khusus pencuci pakaian. Khusus produk DAIA 1.8 Kg All yang variants harga normal dijual Rp25.200, namun

Botol Susu Diskon 20 Persen Daia 1,8 Kg Dijual Harga Khusus

Botol susu Dodo banyak pilihan. Bentuknya disesuaikan dengan penggunanya, yakni bayi dan balita. Botol susu menyerupai tokohtokoh kartun dengan berbagai warna menarik sehingga disenangi bayi dan balita.

Ligo Mitra terletak di kawasan strategis. Di tengah-tengah kota, di Jalan Gajahmada yang juga dikenal dengan Coffee Street. Silakan berbelanja di Ligo Mitra, barang lengkap, harga terjangkau. (hen)

selama PSF berlangsung akan dijual dengan harga murah. Penawaran harga hanya akan diberikan sebesar Rp20.600. ”Silahkan warga Kota Pontianak, Kubu Raya dan

Kalbar datang ke Xing Mart Supermarket. Bukan hanya produk Daia, dijual murah dan diberikan diskon harga. Produk-produk lainnya juga akan dijual murah,” kata Hendry, Owner Xing Mart Supermarket. (den)

Garuda Mitra

Diskon 23 Persen Cressida, Damor dan X8 MENYEMARAKAN ulang tahun Kota Pontianak ke 244, Garuda Mitra turut berpartisipasi memberikan diskon, yang umumnya sebesar 23 persen untuk brand bertanda khusus. “Sejak 1 Oktober hingga akhir Oktober kami akan berikan diskon 23 persen

untuk sejumlah barang yang b er tanda khusus. Kenapa pilih 23 persen? Ini menyesuaikan tanggal ulang tahun Kota Pontianak, yakni 23 Oktober,” jelas Robin, Wakil Manager Operasional Garuda Mitra. Setiap harinya, swalayan yang di kawasan Sungai

Jawi ini dikunjungi ramai pelanggan, baik di lantai dasar maupun di lantai atas. Berbelanja di Garuda Mitra, Anda bisa berbelanja aneka kebutuhan, mulai dari kebutuhan pokok, pakaian, hingga perabotan. Sejumlah brand pakaian

pun siap menyambut Anda dengan memberikan diskon 23 persen. Diantaranya Cressida, Damor dan X8. “Selain brand-brand ini, kami juga tetap memberikan diskon pada produk tertentu seperti hari-hari biasanya,” pungkas dia. (mrd)

Kaisar Swalayan

Mitra Anda

Dapatkan Minyak Goreng Murah

Berikan Diskon Tiga Item

KONDISI perekonomian masyarakat saat ini semakin sulit. Harga-harga barang pokok melonjak. Di tengah lonjakan harga, Supermarket Mitra Anda malah menurunkan beberapa harga barang pokok. Salah satunya minyak goreng Sovia pouch 2 liter refill yang turun dari Rp23.500 menjadi Rp21 ribu. Supermarket tiga lantai ini juga menurunkan harga bumbu masak. Salah satunya Masako ayam/sapi dari 250 gram dari Rp9.000 menjadi Rp7.900 dan, Kecap Manis Sedaap 600 mililiter yang turun harga dari Rp18.500 menjadi Rp12.500, serta Ajinomoto 250 gram yang turun harga dari Rp9.000 menjadi Rp7.900. Tak hanya itu, Mitra Anda

KAISAR Swalayan turut serta memeriahkan hari jadi Kota Pontianak ke 244, dengan memberi diskon di tiap item barangnya sepanjang Oktober. Pelanggan setia akan dimanjakan berbagai diskon, dengan tajuk Pontianak Shoping Festifal. Novem Karyawan Kaisar Swalayan mengatakan, khusus Sabtu (3/10) hari ini, bagi pelanggan setia, Kaisar memberi diskon special di tiga item, yaitu Buah Pear Xiang Lie dari harga normal Rp 3.790 per 100 gram kita turunkan menjadi Rp 3.200 per 100 gram. Sania Minyak Goreng 2 liter juga diberi harga miring, turun menjadi Rp 20.700, padahal harga normal Rp 26.300. Sedangkan produk Bango Kecap Manis 600 ml refill,

memberikan diskon spesial untuk Sunlight jeruk nipis refill ukuran 800 mililiter dari Rp13.800 menjadi Rp11.500. Produk Rinso Anti Noda 1400 gram juga turun harga dari Rp25.800 menjadi Rp22.500. Penurunan harga ini un-

tuk membantu masyarakat sehingga dapat berbelanja dengan lebih hemat. Ingin berbelanja barangbarang berkualitas dengan harga hemat, langsung datang ke Mitra Anda di Jalan Hasanuddin Pontianak. (uni)

jika harga sebelumnnya Rp 20.900 kita turunkan menjadi Rp 17.900. Selain tiga item itu, akan banyak kejutan yang akan diberikan Kaisar Swalayan. Tunggu dan terus pantau

Kaisar swalayan tiap harinya. Pastinya akan ada kejutan tiap harinya. Supaya tidak penasaran buruan serbu dan rasakan sensasi belanja di Kaisar Swalayan. (iza)


Sabtu 3 Oktober 2015


6

Sabtu 3 Oktober 2015

Delicious Bites

Berbagai Menu dengan Diskon 50%

Delicious Bites Bakery adalah salah satu tempat nongkrong favorit di Pontianak untuk semua kalangan. Berlokasi di Jalan Merdeka Barat, Pontianak kafe dan restoran ini berdesain elegan ini menyedian berbagai pilihan menu yang memanjakan lidah para pengunjungnya. Di sini disajikan berbagai menu, dari menu western, asia, dan menu nusantara. Di lantai dasar juga ada kedai bakery yang menjual berbagai macam roti. Delicious Bites sudah dikenal sebagai tujuan kuliner bagi masyarakat Pontianak dan sekitarnya. Para pengunjung juga dapat menikmati fasilitas Wifi gratis di sini. Dalam rangka memeriahkan HUT Kota Pontianak, Delicious Bites menggeelar program diskon hingga 50% setiap hari. Kafe dan resto ini juga menyediakan tempat untuk paket ulang tahun dan seminar. Info lebih lanjut; email: deliciousbitesid@yahoo.com, instagram: deliciousbitesid, dan facebook: delicious bites. (ars)

Hotel Santika

Banjir Diskon di Pontianak Shopping Festival BERLOKASI di jalan Diponegoro No. 46, Hotel Santika Pontianak sebagai salah satu hotel dibawah bendera Santika Indonesia Hotels & Resorts turut ambil bagian dalam Hari Jadi Kota Pontianak yang ke 244 yang jatuh pada tanggal 23 Oktober 2015. Sebagai Hotel bintang 3 satu satunya dengan 129 kamar juga dilengkapi dengan fasilitas yang paling lengkap seperti fitness centre, private Kolam renang, Sauna, Steam & Jacuzzi.

General Manager Hotel Santika Pontianak, Feles Rivianto mengatakan dalam memeriahkan hari jadi Kota Pontianak, Hotel Santika Pontianak memberikan Diskon kamar yang cukup besar yakni 55 persen untuk semua tipe kamar. “Dari diskon yang diberikan itu harga sudah termasuk makan pagi untuk 2 orang, Free wi fi, 21 persen tax & service, Welcome drink, dan free menggunakan fasilitas kolam renang, jacuzzi, steam

dan sauna,� kata Felese Rivianto. Khusus kamar superior diberikan spesial diskon bagi yang menginap selama 2 malam yakni dimalam pertama diskon 55 persen dan dimalam ke dua diberikan harga Rp 244.000,- / nett. Disamping itu untuk Makanan dan Minuman juga diberikan diskon sebesar 30 persen berlaku untuk semua jenis makanan dan minuman kecuali minuman alkohol. (ash)

Multi Depo

Cat Pelapis HeatGard Solusi Rumah Sejuk Anda KONDISI iklim tropis yang cenderung panas, dan tingkat curah hujan tinggi, sangat mempengaruhi kondisi bangunan Anda, salah satu yang sering menjadi keluhan adalah suhu udara yang panas, apalagi suhu di dalam rumah, dan bocor isaat musim hujan. Tapi tidak perlu khawatir, sekarang ada produk cat

yang akan menjadi solusi Anda, adalah HeatGard cat pelapis penolak panas dan anti bocor, yang dapat menurunkan hingga 100-150 C permukaan bangunan dan hemat penggunaan listrik AC. Cat yang terbuat dari bahan berkualitas tinggi yang sudah teruji ini, sukses di produksi PT. Inter Aneka

Lestari Kimia Tangerang Indonesia. Heatgard menjadi solusi terbaik atap & dinding bangunan Anda, selain memantulkan panas matahari, melapisi atap sehingga anti air, juga menghambat karat. Heatgard dapat diaplikasikan di atap metal pabrik, pergudangan, dan

perumahan, atap beton atau Dak, Tampak muka, dinding bangunan serta dinding belakang, terdiri 3 pilihan warna yaitu abuabu, putih dan cream. Produk yang telah mendapat ISO 9001 Certified ini, sangat bisa diandalkan untuk solusi penolak panas dan anti bocor bangunan Anda. (*)


Ekonomi

Sabtu 3 Oktober 2015

7

Hotel Aston Bikin Batik Corner PONTIANAK – Dalam rangka memperingati Hari Batik Nasional; Hotel Aston Pontianak dan Universitas Panca Bhakti menggelar peluncuran Batik Corner di lobi hotel bintang empat tersebut, kemarin (2/10). Batik Corner tersebut merupakan stan batik yang regular ditampilkan setiap hari di Hotel Aston. Beragam bati dengan berbagai motif diadakan di sana. Batik-batik tersebut merupakan buatan tangan mahasiswa Fakultas Ekonomi UPB Pontianak. General Manager Hotel Aston Pontianak, Anto W Soemartono mengatakan Batik Corner merupakan bentuk apresiasi pihaknya terhadap budaya bangsa, kepariwisataan dan produk lokal. “Nanti di sini tidak hanya menampilkan batik saja. Tetapi para pengrajin

dari adik-adik mahasiswa UPB akan live membatik disini. Para tamu kami juga bisa ikut membatik di sini, dimana hasil buatan mereka boleh dibawa pulang,” katanya kepada Pontianak Post, kemarin. Sementara itu, Rektor UPB, Rahmatullah Rizieq mengatakan, pihaknya memang menjadikan praktik membatik sebagai bagian dari pembelajaran di Fakultas Ekonomi terutama mata kuliah tentang kewirausahaan. Selain itu, pihaknya rutin mempromosikan karya mahasiswa ini ke berbagai even. Dia berharap, kerjasama dengan Hotel Aston dapat membuat batik Kalbar lebih dikenal, karena banyak tamu hotel ini yang berasal dari luar Kalbar. Kepala Dinas Kebudayaan

dan Pariwisata Kota Pontianak, Hilfira Hamid yang didaulat meresmikan Batik Corner tersebut, menyebut perlunya upaya bersama untuk melestarikan dan mengembangkan batik khas Kalbar. “Selama ini batik identik dengan orang tua atau orang dewasa. Tetapi sekarang mulai berubah. Anak-anak muda mulai menyukai batik, bahkan banyak yang punya niat berusaha di bidang ini,” kata dia. Perlu kreativitas lebih banyak untuk membuat batik Pontianak bisa bersaing dengan batik-batik dari daerah lain. Salah satunya adalah kekayaan motif. Dia mengatakan ada banyak kekayaan lokal yang bisa dijadikan motif pada batik Pontianak, sehingga membuat MEIDY KHADAFI/PONTIANAK POST batik Pontianak berbeda dengan BATIK CORNER : Kadis Pariwisata Hilfira Hamid meresmikan Batik Corner di Hotel daerah lain. (ars) Aston Pontianak bertepatan Hari Batik Nasional, Jumat (1/10).

HUT ke-6, Mercure Kunjungi Panti Asuhan Mu’tasim Bilah PONTIANAK - Untuk melengkapi rasa syukur Hotel Mercure Pontianak yang telah mencapai usia ke-6 di bulan

September lalu, manajemen Mercure melakukan kunjungan ke Panti Asuhan Mu’tasim Bilah di Jalan Purnama Pon-

tianak. Dalam kunjungan tersebut tim manajemen yang dipimpin Executive Assistant Manager Jekson Manalu, BERBAGI : Sejumlah manajemen Hotel Mercure Pontianak foto bersama anak-anak Panti Asuhan usai kunjungan

Assistant Human Resource Andra Aulia, Public Relation Manager Moddy Sumayku dan sejumlah staff lainnya di sambut langsung pimpinan panti

asuhan Muhammad Yahya. Dalam kunjungan tersebut, rombongan manajemen Mercure menyempatkan diri untuk mengelilingi lokasi panti

asuhan yang memiliki luas 5 hektar dengan jumlah anak asuh kurang lebih 200 anakanak, dari usia 5 hingga 20 tahun. Public Relation Manager Mercure, Moddy Sumayku mengatakan, meski panti asuhan ini terbilang cukup memadai fasilitas dan lahannya, namun tentu tidaklah mudah mencukupi kebutuhan operasionalnya setiap hari, sehingga manajemen Mercure merasa terpanggil memberikan kebahagiaan bagi anak – anak tersebut. Bantuan yang diserahkan berupa Mini Play Ground atau tempat bermain anak mini yang dapat dipakai untuk anak-anak usia PAUD dalam panti tersebut. “Kami sangat berterima kasih Hotel Mercure Pontianak memiliki perhatian kepada anak-anak panti asuhan disini. Bukan hanya kali ini, tapi sejak bulan Ramadan, anak-anak panti secara bergantian setiap hari diundang buka puasa bersama,” ujar Muhammad Yahya selaku pimpinan panti asuhan tersebut. *


8

Ragam Ada Kepastian Hukum

INDONESIA punya peran yang cukup besar dalam menghasilkan produk halal untuk konsumsi dalam negeri maupun ekspor. Buktinya, total ekspor ke negara anggota Organisasi Konferensi Islam (OKI) pada 2014 mencapai USD 763 juta atau sekitar Rp

11 triliun dengan kurs Rp 14.700 per USD. Peran Indonesia bisa jadi bertambah besar dalam beberapa tahun ke depan. Sebab, satu dari dua masalah utama dalam mengembangkan sertifikasi halal di Indonesia sudah teratasi. Yakni, telah disahkannya

Sabtu 3 Oktober 2015

Populerkan Produk Halal lewat Indhex 2015 Undang-Undang Jaminan Produk Halal (UU JPH) pada akhir pemerintahan Presiden Susilo Bambang Yudhoyono di 2014. Ketua MUI Ma’ruf Amin menyatakan, meski sudah berjalan selama 25 tahun, baru tahun ini sertifikasi halal

Masih banyak produsen produk yang meremehkan sertifikasi halal. Untuk mempermudah sosialisasi, ada Indonesia International Halal Expo (Indhex) 2015.

di Indonesia memperoleh kepastian hukum. Selama ini, sertifikasi berjalan dengan prinsip sukarela sehingga tidak ada sanksi bagi pihak yang memalsukan label halal. Tantangan lain yang masih sulit dilakukan adalah edukasi atau sosialisasi. Ma’ruf

menyatakan, meski ada dukungan dari berbagai pihak, LPPOM MUI masih terkesan bekerja sendiri. Nah, Indhex menjadi salah satu cara untuk memopulerkan produk halal di masyarakat. Memang, dalam acara tersebut, banyak perusahaan berlabel halal

yang ikut expo. Rata-rata, perusahaan besar seperti Indofood, Coca-Cola, sampai perusahaan kosmetik. Lantas, ada beberapa UKM binaan LPPOM MUI yang menghasilkan produk madu, aneka keripik, hingga siomay halal. (dim/c23/tia)


Turn static files into dynamic content formats.

Create a flipbook
Issuu converts static files into: digital portfolios, online yearbooks, online catalogs, digital photo albums and more. Sign up and create your flipbook.