1 minute read
Jenis Tanah
Kecamatan Garung memiliki beberapa jenis tanah yaitu ada asosiasi andosol coklat dan rebosol coklat, komplek regosol kelabu dan litosol, dan latosol coklat tua kemerahan. Yang mana tanahnya cenderung memiliki kesuburan tinggi dan baik untuk tanaman.
Untuk jenis tanah asosiasi andosol coklat dan regosol coklat terletak pada Kelurahan Larangan Lor, Tlogo, Maron, Menjer, Tegalsari, Garung (Dusun Bolaran) dan beberapa bagian di Kelurahan Lengkong dan Kayugiyang.
Advertisement
Menurut ilmu tanah, tanah dengan warna hitam adalah tanah vulkanis yang berasal dari gunung berapi.
Untuk jenis tanah komplek regosol kelabu dan litosol terletak pada Kelurahan Jengkol, Kuripan, Siwuran, Garung, Sindangsari, Gemblengan, Kayugiyang dan Lengkong. Tanah regosol merupakan jenis tanah yang merupakan butiran kasar yang berasal dari meterial erupsi gunung berapi dan tanah dan tanah litosol merupakan tanah yang terbentuk dari batuan beku dari proses meletusnya gunung berapi.
Untuk jenis tanah latosol coklat kemerahan terletak pada
Kelurahan Sitiharjo, dimana jenis tanah ini adalah tanah yang terbentuk karena pelapukan dengan intensitas tinggi. Tanah ini dapat ditemukan di wilayah dengan iklim hutan hujan tropis.