Media indonesia 20 09 2017 20092017110010

Page 1

@mediaindonesia

RABU, 20 09 2017

Luhut: Sebaiknya Bicara Ancaman Robotic daripada G-30-S/PKI https://shar.es/1VrZ4X

NO. 13239/ TAHUN KE-48 28 HALAMAN

@mediaindonesia

Rp4.000/eks

Rapat Konsultasi dengan Presiden bukan Bentuk Intervensi https://shar.es/1Vrwa7

(di luar P. Jawa + ongkos kirim)

Rp89.000/bulan

(di luar P. Jawa + ongkos kirim)

@mediaindonesia

E-mail: cs@mediaindonesia.com

Kota Hujan Mulai tidak Ramah Anak http://bit.ly/2yaA4Hs

www.mediaindonesia.com Hotline:

0811 123 7979 Customer Service:

(021) 5821303 Pemasangan Iklan:

J U J U R

(021) 5812113 & 5801480

B E R S U A R A

Harian Umum Media Indonesia

@mediaindonesia

@mediaindonesia

Media Indonesia

Pemerintah tak perlu menghiraukan tudingan konyol yang belakangan dilontarkan sejumlah pihak soal pencitraan.” Editorial | Hlm 2

Wapres Tepis Isu LBH Ingin Bangkitkan PKI Menurut Jusuf Kalla, LBH hanya menggelar diskusi sebatas untuk mempelajari sejarah bangsa. Isu Komunisme | Hlm 3

Pil PCC Jadi Industri Rumahan

AP/DAR YASIN

ANTRE BANTUAN: Warga muslim Rohingya yang mengungsi dari Negara Bagian Rakhine, Myanmar, ke Bangladesh antre untuk mendapatkan bantuan bahan makanan di kamp pengungsian Kutupalong, Bangladesh, kemarin. Pemimpin de facto Myanmar, Aung San Suu Kyi, berjanji akan mengembalikan sebagian dari 410 ribu muslim Rohingya yang melarikan diri dari tempat tinggal mereka di Rakhine.

IRENE HARTY

irene@mediaindonesia.com

U

SUL Indonesia agar Myanmar secepatnya memulihkan stabilitas keamanan dan menghentikan kekerasan terhadap warga Rohingya di Negara Bagian Rakhine mulai dijalankan pemerintah ‘Negeri Tanah Emas’ tersebut. Upaya Indonesia turut menyelesaikan krisis kemanusiaan seperti termaktub dalam Formula 4+1 itu pun beroleh pujian dari sejumlah negara. Pemimpin Myanmar Aung San Suu Kyi dalam pidato di

televisi selama 30 menit, kemarin, menyatakan pemerintahannya memperbarui sikap terhadap pengungsi Rohingya dengan langkah verifikasi status 410 ribu warga Rakhine yang eksodus ke Bangladesh dan negara lain. “Myanmar membantu kembalinya mereka yang memenuhi syarat ke Rakhine. Kami juga akan memulai proses verifikasi setiap saat,” kata Suu Kyi dalam pidatonya di Naypyitaw. Suu Kyi juga mengecam pelanggaran hak asasi manusia dan menegaskan siapa pun yang bertanggung jawab atas

pelanggaran itu akan menghadapi proses hukum. Dalam pidato pertamanya mengenai kemelut di Rakhine itu, Suu Kyi mengaku merasakan penderitaan warga yang terjebak di daerah perang tersebut. “Kami komit memulihkan perdamaian dan aturan hukum. Sejak 5 September tidak ada bentrokan bersenjata dan operasi pembersihan etnis seperti diberitakan. Kami akan bicara dengan warga yang melarikan diri, juga yang tetap tinggal,” ujar Suu Kyi. Sementara itu, AS, Australia, dan Swedia memuji langkah diplomasi Indonesia yang menyalurkan bantuan kemanusiaan bagi warga di Rakhine. Hal itu dikemukakan Menlu Indonesia Retno Marsudi dalam rilis Kemenlu yang diterima di Jakarta, kemarin. “Indonesia tidak tinggal

Antara Kalender Hijriah dan Miladiah UJARAN KEBENCIAN

diam melihat situasi di Rakhine. Menlu Swedia, Menlu Australia, dan Dubes AS un-

MI/SUSANTO

“Menlu Swedia, Menlu Australia, dan Dubes AS untuk PBB khusus memuji kerja keras RI.” Retno Marsudi

Menteri Luar Negeri

tuk PBB khusus memuji kerja keras RI mencarikan solusi atas krisis kemanusiaan di Rakhine,” kata Retno. Retno menjelaskan Formula 4+1 merupakan solusi untuk mengatasi konflik di Rakhine. Formula 4+1 meliputi pemulih an keamanan, menahan diri tidak menggunakan kekerasan, perlindungan bagi seluruh penduduk tanpa memandang agama, serta akses bantuan kemanusiaan. Pakar hukum internasional Hikmahanto Juwana mengaku bangga terhadap apresiasi dunia terhadap Indonesia. “Jelas, patut diapresiasi dan itu diperlihatkan dunia internasional. Hanya di dalam negeri banyak yang protes,” ungkap Hikmahanto. Padahal, langkah Indonesia itu bertujuan meringankan penderitaan etnis Rohingya

LAPORAN DARI 2017 SJS (8)

Polisi menangkap juga Asma Dewi. Salah satu koordinator Tamasya Al-Maidah itu diduga mentransfer dana Rp75 juta ke Saracen. Kelompok Saracen diduga kerap menawarkan jasa untuk menyebarkan ujaran kebencian bernuansa SARA di media sosial. Di sisi lain, Wakil Ketua Umum Partai Gerindra Sufmi Dasco Ahmad memprotes pernyataan Kasubdit Direktorat Tindak Pidana Siber Bareskrim Polri Kombes Irwan Anwar yang menyebut Gerakan Merah Putih Prabowo Subianto (GMPPS) ada kaitannya dengan Saracen. “Kami protes keras,” katanya, kemarin. Jaksa Agung HM Prasetyo di Jakarta, kemarin, mengatakan pihaknya akan menurunkan jaksa-jaksa senior dalam menangani sindikat Saracen. Dia menyebutkan pihaknya sudah menerima pelimpahan berkas tersangka Sri Rahayu Ningsih. (Sru/Nov/Ric/Nur/X-4)

HAIDEE Ampatuan seorang muslimah Filipina. Dia berjilbab. Suaminya anggota Angkatan Darat Filipina berpangkat kolonel. “Tidak ada diskriminasi di tentara. Sesuai dengan aturan, muslim mendapat jatah 10% di tentara,” ujar Direktur Perencanaan Komisi Nasional Muslim Filipina itu kepada jurnalis peserta 2017 Senior Journalist Seminar (SJS). Saya dan jurnalis peserta 2017 SJS yang diorganisasi East-West Center tiba di Manila, Filipina, pada Minggu (17/9) setelah selama 10 hari mempelajari sistem politik dan pemerintahan serta kehidupan beragama di Washington dan Minneapolis, Amerika Serikat (AS). Pada Senin (18/9), para jurnalis bertandang ke Kantor Komisi Muslim Filipina (National Commission on Muslim Filipinos). Selain Haidee Ampatuan, para jurnalis ditemui Leman M Piang, Direktur Biro

PM Jepang Shinzo Abe dapat memanfaatkan persepsi publik akan kepemimpinan yang kuat di masa krisis akibat ulah Korut.

dan berusaha mengakhiri konflik antara militer Myanmar dan warga di Rakhine. Sebelumnya, Ketua Umum Partai Gerindra Prabowo Subianto menilai bantuan kemanusiaan Indonesia untuk warga Rohingya hanya pencitraan Presiden Joko Widodo. “Itu pencitraan. Kalau kita kuat, kaum Rohingya kita bantu, kita beresin. Kita harus kuat untuk bantu orang lemah, tidak bisa lemah bantu lemah, miskin bantu miskin,” ucap Prabowo di Jakarta, Sabtu (16/9). Jokowi pada Rabu (13/9) melepas 34 ton bantuan kemanusiaan bagi warga Rohingya di perbatasan Myanmar-Bangladesh, dari Base Ops Halim Perdanakusuma. Jakarta Timur. (Rio/Ant/X-3)

Internasional | Hlm 14

NasDem Komit... | Hlm 4

Hukum | Hlm 7

SENO

“Kejaksaan tidak mau lagi kebobolan oleh tersangka atau terdakwa yang bohong dalam proses hukum dengan alasan sakit.” HM Prasetyo Jaksa Agung

Momentum yang dijadikan awal kalender Islam ialah hijrahnya Nabi Muhammad SAW dari Mekah ke Madinah. Momentum itulah yang menjadi cikal bakal kalender Islam.

Merawat Peliharaan yang Sakit Bikin Depresi

AFP/TED ALJIBE

PEMELUK ISLAM: Warga muslim Filipina tengah menjalankan salat Idul Adha di sebuah taman di Manila, Jumat (1/9) lalu. Kebudayaan Muslim Komisi Nasional Muslim Filipina. Bukan cuma di tentara, menurut Leman, sejumlah muslim menduduki jabatan di pemerintahan. “Muslim menjadi gubernur di provinsi mayoritas muslim. Muslim juga menjabat di eksekutif, legislatif, dan yudikatif meski

Opini | Hlm 8

SELA

Nama Terkenal Terkait Diskriminasi Saracen Diklarifikasi Diam-Diam di Filipina PENYIDIK Badan Reserse Kriminal (Bareskrim) Polri bakal memeriksa sejumlah nama terkenal yang terkait dengan Saracen. Itu dilakukan setelah Polri menerima laporan dari Pusat Pelaporan dan Analisis Transaksi Keuangan (PPATK). “Laporan hasil analisis dari PPATK sudah diserahkan. Artinya ada menyebutkan nama maka nama itu akan dimintai keterangan,” kata Kadiv Humas Polri Irjen Setyo Wasisto di Jakarta, kemarin. Setyo mengatakan penyidik perlu melakukan klarifikasi hasil laporan, barang bukti, dan keterangan tersangka. Pria berkacamata itu tidak menampik oknum yang disebut dalam laporan itu sebagai publik figur atau tokoh terkenal. “Kira-kira begitu,” ujarnya. Dalam kasus Saracen, polisi menetapkan empat pengurus sebagai tersangka, yakni Jasriadi, Muhammad Faizal Tonong, Sri Rahayu Ningsih, dan Muhammad Abdullah Harsono.

Regional | Hlm 13

Jepang Perkuat Pertahanan Rudal

Diplomasi Indonesia Berhasil Myanmar segera memulihkan keamanan di Rakhine. Negara itu pun akan memverifikasi status ratusan ribu warga etnis Rohingya.

Mesin yang digunakan untuk memproduksi PCC tersebut cukup besar dan ada 60 piringan alat pengering atau oven.

jumlahnya belum signifikan,” katanya. Pemerintah Filipina, lanjut Leman, menyubsidi ongkos naik haji, tidak secara individual, tetapi secara organisasional melalui Komisi Nasional Muslim Filipina. Bersambung ke hlm 2

MERAWAT orang sakit parah merupakan usaha penuh tekanan yang meningkatkan risiko kecemasan dan depresi. Ternyata kondisi yang sama juga dialami mereka yang sedang merawat hewan peliharaan. Belum lama ini, Dr Mary Beth Spitznagel bekerja sama dengan tim peneliti Kent State University di Ohio, AS, menyelidiki hubungan antara beban merawat di antara pemilik hewan peliharaan yang didiagnosis penyakit kronis dan risiko kecemasan dan depresi. Spitznagel mengamati 119 pemilik kucing atau anjing. Hasilnya DUTA pemilik kucing dan anjing yang sakit kronis (parah) terkena tingkat stres tinggi, gelisah atau depresi, bahkan mengalami penurunan kualitas hidup. (Medical News Today/Arv/X-7

TIDAK TERBIT BERKENAAN dengan Tahun Baru Islam 1439 H yang merupakan hari libur nasional, Media Indonesia tidak terbit pada Kamis, 21 September 2017. Media Indonesia kembali terbit pada Jumat, 22 September 2017. Relasi dan pembaca harap maklum. Pembaca tetap dapat mengikuti perkembangan berita dengan mengakses mediaindonesia.com dan metrotvnews.com.

PENERBIT

MENGGUNAKAN KERTAS DAUR ULANG


2

SELEKTA

RABU, 20 SEPTEMBER 2017

EDITORIAL

Bersama Membantu Rohingya AUNG San Suu Kyi oleh dunia internasional sesungguhnya dinilai memiliki semua prasyarat yang diperlukan untuk menghentikan krisis di Negara Bagian Rakhine, Myanmar. Visi demokrasi yang ia miliki dan telah ia perjuangkan selama bertahun-tahun ketika melawan represi penguasa militer Myanmar, dahulu, sejatinya ialah modal yang tak terbantahkan baginya sebagai DUTA pemimpin de facto Myanmar untuk mengakhiri kejahatan kemanusiaan yang dialami etnik Rohingya. Namun, sebuah pengaturan pembagian kekuasaan yang rumit dengan kubu militer Myanmar membuat ia seolah terpasung. Suu Kyi ialah pemimpin negeri yang tak punya kendali atas tentara. Situasi itulah yang mungkin membuat ia lebih banyak diam ketika komunitas global bersuara keras agar pembantaian dan pengusiran etnik Rohingya oleh militer Myanmar segera disetop. Ketika bersuara pun sangat kentara Suu Kyi terlihat gamang, antara keinginan melindungi langkah ‘kolega’ militernya dan memenuhi visi serta idealismenya yang membuat dia pernah didapuk sebagai tokoh pejuang demokrasi Myanmar. Kegamangan itu tampak nyata dalam pidato pertama Suu Kyi terkait dengan krisis Rakhine setelah sekian lama ia berdiam diri, kemarin. Di satu sisi, tak banyak progres yang ia sampaikan tentang situasi di negara bagian itu. Bahkan media Barat menyebut pidatonya mengecewakan karena dalam beberapa poin ia masih menyangkal fakta-fakta di lapangan yang menunjukkan adanya genosida terhadap etnik minoritas Rohingya. Dalam pernyataannya, Suu Kyi memang mengecam seluruh pelanggaran HAM. Namun, ia sama sekali tak menyinggung soal tuduhan pembersihan etnik. Akan tetapi, di sisi yang lain, pada pidato yang disampaikan dalam bahasa Inggris itu, Suu Kyi memperlihatkan sikap simpatiknya terhadap isu ini dan mulai membuka diri terhadap bantuan internasional. Ia meminta masyarakat internasional membantu Myanmar agar dapat bersatu tanpa memandang garis agama dan etnik. Bahkan Suu Kyi menegaskan pemerintah Myanmar siap untuk membantu kembalinya pengungsi Rohingya yang memenuhi syarat ke permukiman mereka di Rakhine. Di tengah kegamangan Suu Kyi itu, komunitas in ternasional patut merespons celah positif yang ditawarkan peraih Nobel Perdamaian 1991 tersebut. Pernyataan Suu Kyi yang menyebut siap mengambil semua tindakan yang diminta dunia internasional untuk memastikan perdamaian di Rakhine dan Myanmar secara keseluruhan jelas tak boleh disia-siakan. Dalam konteks itu, Indonesia punya peluang untuk memberikan kontribusi yang lebih besar dalam penyelesaian krisis di Rakhine sesegera mungkin. Apalagi sejak awal pemerintah Indonesia telah mengambil inisiatif sebagai negara pertama yang melakukan diplomasi khusus terkait dengan kejahatan kemanusiaan itu. Indonesia juga tercatat sebagai negara yang paling aktif menyalurkan bantuan fisik terhadap korban krisis menahun itu, terutama kepada para pengungsi Rohingya. Pemerintah tak perlu menghiraukan tudingan-tudingan konyol yang belakangan dilontarkan sejumlah pihak soal pencitraan dan segala macam. Tugas pemerintah saat ini ialah memastikan tawaran Suu Kyi untuk penyelesaian krisis Myanmar betul-betul dapat diimplementasikan sambil terus meningkatkan intensitas penyaluran bantuan ke wilayah terdampak konflik. Justru pihak-pihak itulah yang mesti diingatkan karena telah dengan keji memanfaatkan penderitaan warga Rohingya di Myanmar sana demi tujuan politik jangka pendek mereka di dalam negeri. Jari telunjuk mereka terus menuding ke pemerintah, tapi mereka lupa sejatinya empat jari lainnya tengah menunjuk ke mereka.

Silakan tanggapi melalui: www.mediaindonesia.com dan www.metrotvnews.com Simak tayangannya di: www.mediaindonesia.com/editorials

ANTARA/NYOMAN BUDHIANA

ZONA LARANGAN: Umat Hindu membawa sesaji saat menggelar upacara di Pura Besakih yang berada di kaki Gunung Agung, Karangasem, Bali, kemarin. Pusat Vulkanologi dan

Mitigasi Bencana merekomendasikan zona larangan beraktivitas hingga 6 kilometer dari puncak Gunung Agung sebagai antisipasi meningkatnya aktivitas gunung tertinggi di Bali tersebut hingga pada level siaga.

BI Tetap Atur Biaya Isi Ulang E-money Berstatus Siaga, Gunung Agung belum Mengeluarkan Abu MESKI statusnya naik menjadi siaga (level 3), Gunung Agung di Karangasem Bali belum mengeluarkan abu vulkanis. Masyarakat diminta tidak terpancing dengan informasi atau isu menyesatkan (hoaks). Sebabnya, akibat hoaks dan beredarnya foto hujan abu, 44 warga panik dan mengungsi secara mandiri dari Dusun Lebih, Desa Sebudi, Kecamatan Selat, ke tiga lokasi di Kabupaten Klungkung yang jaraknya berdekatan. “Berdasarkan laporan dari Pusat Vulkanologi dan Mitigasi Bencana Geologi (PVMBG) dan pantauan visual dari Pos Pengamatan Gunungapi Agung, belum terjadi hujan abu. Gunung Agung belum meletus dan mengeluarkan hujan abu,” jelas Kepala Pusat Data Informasi dan Humas Badan Nasional Penanggulangan Bencana (BNPB) Sutopo Nugroho di Jakarta, kemarin. Secara terpisah, Kepala Badan Penanggulangan Bencana Daerah (BPBD) Bali, Dewa Indra, mengatakan, di saat status Gunung Agung naik jadi siaga,

dalam waktu yang hampir bersamaan hutan dan lahan di lereng gunung itu terbakar. “Namun, kebakaran itu tak ada kaitannya dengan peningkatan aktivitas vulkanis Gunung Agung,” ujar Indra di Denpasar.

Mungkin hujan abu yang dimaksud ialah material abu dari kebakaran hutan dan lahan yang terjadi di sekitar gunung. Baik Sutopo maupun Indra mengatakan kebakaran yang menimbulkan 11 titik api itu diduga akibat kekeringan yang memicu percikan api. Posisi kebakaran itu di sebelah utara timur laut dari kawah Gunung Agung dalam 24 jam terakhir. “Jadi kemungkinan itu ada-

lah material abu dari kebakaran hutan dan lahan yang terjadi di sekitar gunung sehingga foto-foto dan informasi yang menyebutkan ada hujan abu vulkanis yang beredar di media sosial tidak benar,” tambah Indra. Dirjen Perhubungan Agus Santoso juga mengatakan, hingga saat ini penerbangan dari dan ke Bandara Ngurah Rai Bali tetap berjalan seperti biasa. Namun, jalur penerbangan yang selama ini melalui atau mendekati Gunung Agung akan digeser. “Penerbangan masih aman, tidak ada pembatalan penerbangan,” ujarnya. Sementara itu, hasil paruman (pertemuan) pinandita (pendeta Hindu) Pura Agung Besakih memutuskan Gunung Agung dalam keadaan aman. Menurut rencana, hari ini akan diadakan upakara pengelempana (peneduh jagat) di Pura Bangun Sakti, Basukian, Pengubengan Besakih. Bupati Karangasem I Gusti Ayu Mas Sumatri juga meminta masyarakat untuk tenang dan mengikuti arahan petugas. (RS/OL/X-7)

LAPORAN DARI 2017 SJS (8)

Diskriminasi Diam-Diam di Filipina Sambungan dari Halaman 1 PEMERINTAH Filipina juga mendanai musabaqah tilawatil Quran atau lomba baca Alquran. “Intinya pemerintah menyokong kegiatan ibadah kaum muslim,” ucap Leman M Piang. Konstitusi Filipina menjamin kebebasan beragama di Filipina. Bab 5 Piagam 1997 antara lain menyatakan ibadah dan perayaan keagamaan dijamin undang-undang, tanpa diskriminasi dan preferensi. Apakah pemerintah Filipina menjamin kebebasan beragama karena konstitusi menuntut seperti itu? Bagaimana dengan hubungan antarpenganut agama di negara yang mayoritas penduduknya Katolik itu? Apakah ada silent discrimination? Saya memper-

tanyakan semua itu kepada Leman dan Haidee. Filipina terdiri dari 7.100 pulau berpenduduk 103,9 juta jiwa. Sensus penduduk pada Oktober 2015 yang dilakukan Badan Statistik Filipina mencatat 80,58% penduduk Filipina beragama Katolik Romawi, 10,8% Protestan, 5,57% muslim, dan selebihnya Yahudi, Buddha Mahayana, Hindu, Sikh, dan animisme. Sebelum ke Kantor Komisi Nasional Muslim Filipina, para jurnalis berkunjung ke Politeknik Negeri Filipina di Manila untuk berdiskusi dengan para mahasiswa. Seorang mahasiswa mengatakan ada silent discrimination di Filipina. “Kita akui ada diskriminasi diamdiam di Filipina yang mayoritas pen-

duduknya Katolik,” ujar Enki San Jose, aktivis mahasiswa di sana. “Ya, kami mengalami diskriminasi diam-diam,” aku Leman. Leman mencontohkan anak bungsunya yang perempuan dan berjilbab sering mendapat perlakuan buruk di sekolah umum. “Teman-temannya berkata kepada anak saya ‘Kalau kamu besar, pasti menikah dengan Islamic State’ atau ‘Kamu lebih cantik kalau rambutmu tampak’.” Haidee mengaku anak laki-lakinya yang bersekolah di sekolah Katolik juga sering mendapat perlakuan tidak menyenangkan di sekolah. “Anak laki-laki saya sering di-bully sebagai teroris. Saya khawatir ini berpengaruh pada perkembangan jiwanya,” kisah Haidee.

Leman dan Haidee lebih suka menempuh jalan dialog untuk mengurangi diskriminasi diam-diam itu. “Saya laporkan perlakuan tidak menyenangkan terhadap anak saya ke kepala sekolah,” ujar Haidee. “Kami tidak ingin bertengkar,” ucap Leman. Rommel F Lopez, konsultan media Konferensi Uskup Katolik Filipina, tidak menutup mata atas terjadinya dis kriminasi atau bully di sekolah kepada kalangan muslim Filipina seperti yang dialami anak-anak Leman dan Haidee. “Oleh karena itu, Gereja Katolik terus mengembangkan dialog antaragama,” katanya ketika berdiskusi dengan jurnalis peserta 2017 SJS, di Manila, Selasa (19/9). (Usman Kansong/X-5)

Dengan mengizinkan perbankan menarik biaya isi ulang e-money, keberpihakan BI kepada konsumen dipertanyakan. ERANDHI HUTOMO SAPUTRA erandhi@mediaindonesia.com

M

ESKI Himpunan Bank-Bank Milik Negara (Himbara) memastikan tidak akan menarik biaya isi ulang bagi uang elektronik. Namun, Bank Indonesia (BI) tetap akan mengeluarkan peraturan Bank Indonesia tentang biaya isi ulang uang elektronik. Gubernur Bank Indonesia Agus Martowardojo mengatakan aturan tersebut masih dalam tahap finalisasi yang akan keluar dalam 1-2 hari ke depan. “Aturan top up itu masih dalam bentuk finalisasi dan begitu sudah selesai itu, akan dikeluarkan biaya itu (pungutan Rp1.500-Rp2.000),” ujar Agus seusai membuka acara Indonesia Banking Expo di Jakarta, kemarin.

ANTARA/AKBAR NUGROHO GUMAY

Agus Martowardojo Gubernur Bank Indonesia

Menurut Agus, aturan biaya isi ulang justru untuk melindungi konsumen agar tidak mengeluarkan biaya lebih dari yang sudah ditentukan BI. Kondisi yang selama ini berlaku ialah biaya isi ulang yang ditetapkan setiap bank berbeda-beda, mulai Rp2.000 hingga Rp3.000. Agus menambahkan aturan biaya yang boleh dipungut saat melakukan isi ulang tersebut juga berlaku bagi convenience store (toko serbaada). “Top up oleh lembaga atau bank lain pun sangat beragam dan itu perlu dilakukan penyelarasan. Yang BI perhatikan ialah perlindungan konsumen untuk meyakinkan bahwa sistem itu tidak mengambil manfaat atau ada rente ekonomi,” tukasnya. Tidak hanya itu, dalam peraturan BI nantinya pungutan terhadap biaya isi ulang juga hanya diberlakukan bagi ma-

syarakat yang melakukan isi ulang dalam jumlah tertentu, semisal di atas Rp200 ribu. Dengan demikian, masyarakat yang mengisi ulang di bawah nominal Rp200 ribu tidak akan terkena pungutan. “Masyarakat kita 96% itu ratarata kalau top up Rp200 ribu. Kita juga akan yakinkan bahwa kalau sampai (batas) Rp200 ribu kalau dia mau top up itu harus Rp0,” tukasnya. “Akan tetapi, kalau dijumlah di atas itu, tentu kita perkenankan untuk ada top up fee tetapi ada maksimumnya juga,” imbuhnya.

Beratkan publik Pengamat kebijakan publik Agus Pambagio menilai kebijakan tambahan pungutan dari pe layanan perbankan akan mem beratkan publik selaku nasabah mengingat nasabah sudah dikenai berbagai lapisan pungutan, mulai biaya administrasi tabungan per bulan hingga biaya transaksi antarbank. Menurut Agus, pengenaan biaya terhadap isi ulang uang elektronik berpotensi menurunkan semangat gerakan nasional nontunai (GNNT). Dengan bank sentral memberikan izin bagi perbankan menarik biaya tersebut melalui penerbitan payung hukum khusus, keberpihakan kepada konsumen kian dipertanyakan. “Tidak usah dikeluarkan (regulasi khusus). Jangan lagilah membebani publik (nasabah) dengan pungutan macammacam. Apalagi ini sudah mau masuk tahun politik untuk 2019, sudah mulai banyak beban politik,” ujar Agus, kemarin. Ketua Himbara Maryono menyatakan Himba ra siap mengikuti aturan jika nanti BI mengeluarkan aturan mengenai besaran pungutan biaya isi ulang uang elektronik. “Pada prinsipnya memang kita ingin biaya top up dibebaskan, tapi kita mengikuti ke tentuan BI nanti karena kita belum tahu, ya, ketentuannya sedang diatur,” ujar Maryono, kemarin. “Jika nanti BI tetap mengeluarkan aturan biaya isi ulang, Himbara akan membuat simulasi agar pengenaan biaya bisa ringankan beban masyarakat,” pungkasnya. (Tes/Try/X-6)


ISU KOMUNISME

RABU, 20 SEPTEMBER 2017

3

Wapres Tepis Isu LBH Ingin Bangkitkan PKI Kivlan Zen yang tersandung kasus permufakatan makar berkeras LBH Jakarta dan YLBHI ingin menghidupkan kembali PKI. Ia mendapat info itu dari Publicnews. SRI UTAMI

ami@mediaindonesia.com

W

AKIL Presiden Jusuf Kalla menepis tudingan bahwa Kantor Lembaga Bantuan Hukum (LBH) Jakarta ingin membangkitkan Partai Komunis Indonesia (PKI). Menurut Kalla, LBH hanya menggelar diskusi sebatas untuk mempelajari sejarah bangsa. “Saya enggak yakin LBH bicara agar PKI tumbuh kembali. Hanya semacam pelajaran sejarah lah,” kata Kalla di New York, Amerika Serikat, Senin (18/9) waktu setempat. Seperti diberitakan, terjadi pengepungan dan pembubaran paksa acara diskusi kritis sejarah 1965 di Gedung Yayasan Lembaga Bantuan Hukum Indonesia, Minggu (17/9) malam. Korban dan keluarga korban Tragedi 1965 bahkan dihalangi masuk ke ruang diskusi. Kalla mengakui sampai saat ini ada perdebatan mengenai siapa yang menjadi dalang Tragedi 1965. Namun, pemerintah meyakini PKI merupakan otak di balik peristiwa berdarah yang menyebabkan tewasnya tujuh pahlawan revolusi. “Tapi, ada juga orang-orang yang mengatakan bukan. Jadi biar sejarah nanti yang meluruskan itu. Sejauh ini, Tap MPRS No 25 Tahun 1966 tentang Pembubaran PKI masih berlaku,” imbuhnya. Di sisi lain, mantan Kepala Staf Kostrad Mayor Jenderal TNI (Purn) Kivlan Zen berkeras YLBHI dan LBH Jakarta telah mendukung upaya kebangkitan PKI di Tanah Air. “Membangkitkan lagi PKI, seminar yang menyalahkan pemerintah Indonesia Orde Baru dan kemudian meminta mencabut TAP MPRS. Itu kan berarti melanggar UUD,” ujar Kivlan di Gedung Bareskrim Polri, Jakarta, kemarin. Dia yakin karena mendapat info tersebut dari salah satu media, yakni Publicnews. “Bukti satu lagi ada kiriman di FB dan WA kepada saya bahwa mereka ada rapat dan makai lambang kacamata seperti Karl Marx atau Marxisme,” imbuhnya.

Beri arahan Lebih jauh Kivlan membenarkan dirinya memberi pengarahan kepada massa yang akan mendatangi Gedung YLBHI. Namun, ia membantah menjadi dalang kerusuhan. “Jumat pada malam Sabtu di Menteng 58. (Saya) datang karena ada undangan,” cetusnya. Ia pun berniat melaporkan Ketua YLBHI Bidang Advokasi Muhammad Isnur ke

MI/ARYA MANGGALA

POLISI TETAPKAN TUJUH TERSANGKA: Polisi melakukan pengamanan di depan Gedung Yayasan Lembaga Bantuan Hukum

Indonesia (YLBHI), Menteng, Jakarta Pusat, setelah terjadi kericuhan, pada Minggu (17/9). Polisi kemarin menetapkan tujuh tersangka dalam insiden kericuhan di kantor YLBHI Jakarta, Ketujuh tersangka dianggap melanggar aturan karena tidak mengindahkan peringatan kepolisian untuk membubarkan diri.

MI / ADAM DWI

“Saya enggak yakin Lembaga Bantuan Hukum bicara agar PKI tumbuh kembali. Hanya semacam pelajaran sejarah (Peristiwa Tahun 1965)-lah,” Jusuf Kalla

Wakil Presiden Bareskrim dengan tuduhan pencemaran nama baik. Namun, ia harus pulang karena penyidik menilai laporannya kurang bukti. Sementara itu, Ketua Umum YLBHI Asfinawati mengatakan polisi harus mengusut keterlibatan Koordinator Aliansi Mahasiswa dan Pemuda Anti-Komunis Rahmat Himran dan Kivlan terkait aksi pengepungan. “Itu fakta tersebar dan bukan delik aduan. Ada kesalahpahaman selama ini bahwa suatu perbuatan harus dilaporkan korban. Kami minta polisi menyelidiki,” katanya. Sementara itu, Isnur menyatakan selama tiga hari aparat kepolisian sudah memantau dan mengawasi kegiatan di YLBHI serta masuk ke dalam kegiatan. Bahkan, Kapolda Metro Jaya hingga Kapolsek Menteng dan Dandim Jakarta Pusat menjelaskan tudingan akan membangkitkan PKI adalah bohong belaka. Di sisi lain, Kabid Humas Polda Kombes Raden Prabowo Argo Yuwono menambahkan penyidik telah menetapkan tujuh tersangka dan dijerat pasal melawan petugas dengan ancaman kurungan maksimal empat bulan penjara. “Mereka dari ormas, tapi tidak punya kartu. Untuk penyebar hoaks juga masih diselidiki,” cetus dia. (Nov/Pol/Ric/MTVN/P-4)

Pemerintah akan Libatkan Ahli Sejarah MENKUM dan HAM Yasonna Laoly mengatakan ahli-ahli sejarah akan dilibatkan dalam pembuatan ulang film tentang Gerakan 30 September. Menurut Yasonna, film dengan tema serupa yang ditelurkan pada era Orde Baru sudah lama menimbulkan kontroversi. “Dibutuhkan pelibatan ahli sejarah karena film yang lama sudah kontroversi sejak dahulu,” katanya di Kompleks Istana Presiden, Jakarta, kemarin. Yasonna mengatakan itu saat ditanya perihal rencana Presiden Joko Widodo tentang penyesuaian film Gerakan 30 September. Jokowi sebelumnya menyatakan perlu ada versi terbaru untuk penonton dari generasi milenial. “Untuk anak-anak milenial yang sekarang tentu saja mestinya dibuatkan lagi fi lm yang bisa masuk ke mereka.

Biar mereka paham bahaya komunisme, biar tahu juga mengenai PKI. Lebih baik kalau ada versi yang paling baru,” ujar Jokowi di Magelang, Jawa Tengah, Senin (18/9). Yasonna pun sepakat bila film mengenai bahaya komunisme kembali ditayangkan di televisi. Dia yakin masyarakat sudah dewasa menilai isi film tersebut dan mampu membedakan mana yang fakta dan mana yang sekadar indoktrinasi. “Saya kira masyarakat sudah dewasa melihat sejarah. Sudah sangat dewasa melihat fakta-fakta yang ada,” cetus dia. Ia menambahkan persoalan komunisme seharusnya jangan mudah diseret-seret ke gelanggang politik. Pasalnya, paham komunis dan Partai Komunis Indonesia (PKI) merupakan bagian dari sejarah masa lampau yang sudah dilarang UU

dan TAP MPRS. “Jangan dibuat menjadi permainan politik, itu harapan kita. Marilah kita kerja, seolah-olah tidak ada kerja yang posititf yang kita kerjakan. Banyak tugas yang lebih baik daripada sekadar menebar isu,” tegas dia. Bonar Tigor Naipospos, Wakil Ketua Setara Institute, mengatakan keinginan Presiden Jokowi agar ada film baru mengenai Peristiwa 1965 bagi generasi milenial patut didukung. Film tersebut diharapkan memiliki akurasi sejarahnya lebih objektif. “Film itu nantinya juga menuturkan prolog mengapa Peristiwa 1 Oktober pagi meletus dan epilog serta sequel yang berakibat tragis bagi sebagian orang Indonesia yang tidak terlibat dan menjadi korban,” kata Bonar. (Pol/Nov/P-5)


4

POLITIK & HUKUM

RABU, 20 SEPTEMBER 2017

Persekusi Ancam Eksistensi Negara

MI/ROMMY PUJIANTO

KULIAH UMUM DI NASDEM: Ahli politik Universitas Dortmund Jerman Thomas Meyer memberikan materi dalam kuliah umum dengan tema Relevansi politik progresif di Indonesia dan pengalaman di Eropa di Kantor DPP Partai NasDem, Jakarta, kemarin. Meyer menyampaikan banyak orang dan politikus di Eropa mengira Islam dan demokrasi tidak bisa sejalan, tapi hal itu terbantahkan oleh kondisi di Indonesia.

NasDem Komit Bantu Rohingya NasDem telah berkoordinasi dengan menteri Lawan politik yang luar negeri mengenai teknis keberangkatan 100 tenaga dokter dari Indonesia ke Myanmar. kontra Jokowi CHRISTIAN DIOR SIMBOLON dior@mediaindonesia.com

K

ETUA DPP Bidang Luar Negeri Partai NasDem Martin Manurung dalam waktu dekat akan berangkat ke Myanmar untuk melakukan komunikasi dengan partai-partai politik di negara itu guna mengatasi tragedi kemanusiaan yang menimpa etnik Rohingnya di Negara Bagian Rakhine. “Saya dan beberapa kader akan terbang ke Myanmar pada 24 nanti. Komunikasi politik NasDem masuk melalui jalur diplomasi antarpartai. Kebetulan beberapa anggota partai yang ada di Myanmar masih kerabat dari NasDem,” ujar Martin di Gedung DPP Nas-

Dem, Jakarta, kemarin. Ia menambahkan NasDem telah berkoordinasi dengan Menteri Luar Negeri Retno Marsudi mengenai teknis keberangkatan 100 tenaga dokter dari Indonesia ke Myanmar. “Permasalahan di Rohingnya ini menyangkut banyak hal sehingga partai tidak bisa tiba-tiba masuk sendirian ke Myanmar untuk membawa bantuan obat-obatan atau tenaga dokter yang sudah kami siapkan,” beber Martin. Sekretaris Jenderal Partai NasDem Johnny G Plate menyayangkan sikap beberapa elite partai politik terkait tragedi kemanusiaan etnik Rohingnya di Negara Bagian Rakhine, Myanmar, demi meraih keuntungan agenda politik. “Janganlah berpikir negatif ke-

seharusnya tidak menunggangi isu Rohingya. Itu sama saja menari di atas penderitaan.

pada Presiden Joko Widodo. Kami memberi apresiasi kepada Presiden karena begitu cepat mengambil langkah bantuan kemanusiaan untuk korban-korban pertikaian di Negara Bagian Rakhine Myanmar,” papar Johnny.

Menyinggung perasaan Ia menambahkan, isu tragedi kemanusiaan etnik Rohingnya sangat sensitif. Oleh karena itu, tindakan sejumlah elite politik menggunakan isu penderitaan

pengungsi Rohingnya demi mendapat keuntungan pribadi tentu sangat menyinggung perasaan para korban. “Itu menyakitkan hati pengungsi jika penderitaan para warga pengungsi dimanfaatkan untuk kepentingan pribadi. Presiden tergerak hatinya untuk membantu para pengungsi. Jadi jangan gunakan penderitaan pengungsi untuk kepentingan politik,” tegasnya. Sebelumnya, Ketua Umum Partai Gerindra Prabowo Subianto saat acara Aksi Bela Rohingya di area Monas, Jakarta, pada Sabtu (16/9) lalu mengatakan, bantuan kemanusiaan yang telah dikirimkan pemerintahan Joko Widodo hanyalah pencitraan. Ia beralasan Indonesia bisa menghentikan pembantaian etnik Rohingya hingga tuntas. “Percaya sama saya, kalau kita kuat. Kaum Rohingya akan kita bantu bereskan. Kalau sekarang kirim bantuan, menurut saya pencitraan. Bantuannya pun kadang tak sam-

pai,” ujar Prabowo. Kritik atas bantuan kemanusiaan yang ditempuh pemerintah juga disampaikan mantan tokoh Muhammadiyah Amien Rais. Amien ikut hadir dalam kegiatan bertajuk Aksi Bela Rohingya 169. “Kalau penindasan masyarakat Islam ada di ujung Afrika atau Amerika Latin, kewajiban kita tidak cukup mendesak. Tapi, rezim Jokowi sepertinya terlambat dan terlalu sedikit dan mungkin hanya pencitraan tadi mungkin.” Kepala Pusat Data Informasi dan Humas BNPB Sutopo Purwo Nugroho mengatakan, bantuan dari pemerintah sangat diperlukan warga Rohingya. Sejauh ini ada 6 sorti pesawat Hercules TNI-AU yang dikerahkan bagi yang mengungsi di Bangladesh. “Salah besar jika bantuan kemanusiaan pemerintah Indonesia untuk Rohingya di Bangladesh dikatakan pencitraan. Bantuan ini sangat diperlukan,” tegas Sutopo. (Uta/AS/P-4)

1,9 Juta Penduduk Berdata Ganda SEJAUH ini terdapat 1,9 juta penduduk yang memiliki data ke p e n d u d u k a n g a n d a . S e bagian dari mereka melakukan perekaman data kartu tanpa penduduk (KTP-E) lebih dari satu kali. Hal itu, menurut Dirjen Kependudukan dan Pencatatan Sipil Kementerian Dalam Negeri Zudan Arif Fakrulloh, menyebabkan penduduk yang bersangkutan lama dalam memperoleh KTP-E fisik. Banyak warga mengeluh harus menunggu KTP-E dalam waktu satu hingga dua tahun meskipun telah merekam. “KTP-E tidak akan jadi sebelum yang bersangkutan melapor ke Disdukcapil (Dinas Kependudukan dan Catatan Sipil) untuk memilih akan bertempat tinggal di alamat mana,” kata Zudan kepada wartawan di Kementerian Dalam Negeri, Jakarta, kemarin. Zudan menjelaskan pihaknya tidak bisa menghapus data yang ganda tanpa persetujuan warga yang bersangkutan. Untuk itu, ia mengingatkan kepada warga yang merasa pernah merekam lebih dari satu kali untuk datang ke Disdukcapil untuk menghapus salah satu datanya dan melakukan perekaman kembali. Penyebab lain penduduk berdata ganda, lanjut Zudan, lantaran dulu saat merekam warga tersebut menggunakan lensa kontak. “Itu juga menyebabkan data ganda, harus melakukan perekaman ulang,” jelasnya.

Pada kesempatan tersebut, Zudan juga memastikan bahwa ketersediaan blangko KTP-E cukup sampai 2018. Sebelumnya, Ditjen Dukcapil telah melakukan lelang pertama blangko KTP-E sebanyak 7 juta keping. Saat ini, lelang tahap II pun sudah selesai untuk pengadaan 7,4 juta keping. Selain itu, juga masih beredar sebanyak 2 juta keping blangko di daerah. Dalam kaitan ketersediaan blangko itu, Zudan pun meminta kepada jajaran di bawahnya untuk memberikan informasi yang benar kepada masyarakat tentang ketersediaan blangko di wilayah masing-masing. Pasalnya, ada petugas di beberapa daerah yang sempat disidak olehnya tidak bersikap jujur. “Di Kabupaten Gianyar, Kota Cirebon, blangkonya masih ada, tapi diberitahukan (blangko) sudah habis,” ungkap Zudan. Petugas yang bersangkutan pun telah diberikan teguran lisan. Berdasarkan data Kemendagri, per 18 September 2017 terdapat 175.949.127 jiwa atau 94,98% telah melakukan perekaman KTP-E. Dengan begitu, masih tersisa 9.300.584 jiwa atau 5,02% yang belum melakukan perekaman KTP-E. “Saya harap warga yang belum merekam untuk segera melakukan perekaman. Kalau enggak, saya khawatir masyarakat akan sulit untuk mendapat pelayanan di sektor BPJS, imigrasi, perbankan, asuransi,” pungkasnya. (Nur/P-1)

PEMERINTAH harus serius mewaspadai menguatnya pengaruh populisme dan fundamentalisme politik di Tanah Air. Paham yang termanifestasi dari maraknya ujaran kebencian dan persekusi itu bisa mengancam eksistensi negara. “Bukan sekadar bahaya, melainkan ancaman nyata bagi keutuhan bangsa. Terutama bagi kelompok miskin dan rentan. Ide-ide populisme ini sangat mudah memengaruhi,” ujar Pakar Ilmu Politik Dortmunt University Thomas Meyer di Kantor DPP Partai NasDem, Gondangdia, Jakarta, kemarin. Meyer hadir dalam kuliah umum bertajuk Relevance of Progressive Politics in Indonesia and Experiences in Europe. Menurut dia, tren populisme dan fundamentalisme terjadi di negara-negara berkembang dan negara-negara maju seperti Amerika Serikat dan Prancis. “Mereka berharap pemimpin populis dan kelompok fundamentalis bisa mengubah nasib mereka secara cepat. Padahal, janji-janji populisme itu belum tentu bisa mudah dipenuhi. Kemenangan populisme dan fundamentalisme justru akan menghancurkan demokrasi dan merenggut kebebasan-kebebasan warga negara,” tambahnya. Dijelaskan Meyers, indikasi menguatnya populisme dan fundamentalisme politik mudah diketahui. Di Indonesia, hal itu terlihat dari maraknya ujaran kebencian dan persekusi terhadap kelompok-kelompok yang berbeda pandangan. “Bahkan (persekusi) itu bisa terjadi terhadap seseorang meskipun agamanya sama, punya pandangan berbeda,” ujarnya. Meyers menegaskan, pemerintah bersama pemangku kepentingan lainnya harus menjaga agar ide-ide demokrasi terus berkembang di kalangan masyarakat. Cara terbaik ialah dengan melahirkan lebih banyak kaum demokrat lewat pendidikan politik berkelanjutan. “Tak akan ada demokrasi tanpa keberadaan kaum demokrat. Di sisi lain, demokrasi juga harus efektif dan memenuhi janji kepada rakyat. Selama ekonomi tumbuh dan rakyat sejahtera, ancaman fundamentalisme akan turun,” pungkas dia. Sekretaris Jendral Partai NasDem Johnny G Plate sepakat Indonesia membutuhkan lebih banyak kaum demokrat untuk memenangkan perang melawan populisme dan ide-ide radikal. “Demokrasi itu bertumbuh di atas pemikiran demokrat-demmokrat sejati. Untuk mencapai itu, perlu pendidikan politik yang baik. Ideologi demokrat itu harus mengakar dan pendidikan. Setidaknya dua syarat itu harus dipenuhi,” ujarnya. Ketua DPP Bidang Hubungan Internasional Partai NasDem Martin Manurung menambahkan, sentimen populisme dan fundamentalis dipakai para politikus yang cenderung tidak memiliki program yang jelas. (Deo/P-5)

Panglima TNI Bantah Maju di Pilpres 2019 GATOT Nurmantyo menegaskan isu pencalonan dirinya dalam pemilihan presiden 2019 bohong, meski beberapa partai pernah mengatakan akan mempertimbangkan nama Panglima TNI tersebut. Isu Gatot untuk maju di pilpres 2019 makin menyeruak setelah yang bersangkutan melakukan ziaran ke makam Jenderal Soedirman di Taman Makam Pahlawan (TMP) Kusumanegara, Yogyakarta, kemarin. Beberapa waktu lalu Himpunan Mahasiswa Islam (HMI) gencar menyampaikan kepada media di Yogyakarta bahwa mereka mendukung majunya Gatot dalam pilpres bergandengan dengan Mahfud MD. Gatot yang pensiun Maret tahun depan malah menanyakan siapa yang mencalonkan dirinya untuk maju dalam pilpres tahun depan.

MI/SUSANTO

BELUM REKAM KTP-E: Dirjen Dukcapil Kemendagri Zudan Arif Fakrulloh memberikan

keterangan pers terkait dengan perkembangan KTP-E di Kantor Kemendagri, Jakarta, kemarin. Zudan Arif menyatakan sebanyak 9,3 juta warga Indonesia belum melakukan perekaman KTP-E. Dukcapil seluruh Indonesia diminta segera melakukan perekaman bagi warga yang belum melakukan.

‘’Saya tegaskan isu pencapresan saya tidak benar dan rangkaian kegiatan ziarah ini sama sekali tidak ada hubungannya. Saya sudah melakukan ziarah sebelum menjadi panglima,’’ kata Gatot. Ziarah Gatot itu dilakukan beberapa jam setelah sebelumnya melakukan ziarah di Astana Giri Bangun, Karanganyar, Jawa Tengah, tempat Pak Harto dimakamkan. Didampingi sejumlah perwira tinggi TNI, Gatot mengadakan safari ziarah ke makam Gus Dur di Jombang, Soekarno di Blitar, Pak Harto di Karanganyar, dan Panglima Besar Jenderal Soedir-

man di Yogyakarta. Pada kesempatan itu, Gatot menegaskan Jenderal Soedirman merupakan sosok yang yang luar biasa dan patut menjadi suri teladan serta contoh bagaimana mempertahankan kemerdekaan. ‘’Beliau dikenal sebagai jenderal yang sederhana dan dekat dengan rakyat,’’ lanjutnya. Menurut Gatot, kedekatan antara TNI dan rakyat ialah hal yang tidak bisa dipisahkan. Sebab rakyat ialah ibu kandung TNI. Gatot juga menegaskan bahwa bohong jika kemerdekaan yang diraih sekarang ini berasal dari TNI. Karena sejarah mencatat rakyat lah yang bergotong royong meraih kemerdekaan. ‘’Karena itulah menyambut ulang tahun ke-72, TNI mengangkat tema Bersama Dengan Rakyat, TNI Kuat,’’ ujarnya. Saat disinggung terkait permintaan presiden untuk membuat ulang film G30S/PKI, Gatot menegaskan pembuatan ulang ini difokuskan pada penggunaan teknologi terbaru agar lebih menarik generasi milenia. Diharapkan dengan teknologi terbaru, film ini bisa menjadi sumber sejarah bagi generasi milenia sehingga tidak lupa Indonesia pernah terjadi sejarah kelam. “Sejarah itu bersumber dari satu fakta, tapi penulisannya berbeda. Sejarah selalu berulang, sehingga jangan pernah melupakan sejarah,” ujar Gatot. (AU/AT/WJ/P-2)


PARLEMEN

RABU, 20 SEPTEMBER 2017

5

Polri dan Kejagung Alokasikan Anggaran Densus Tipikor

MI/M IRFAN

RAPAT ANGGARAN DAN KERJA LEMBAGA: Kepala BNPT Komjen Pol Suhardi Alius (kanan) berbincang dengan Kepala PPATK Kiagus Ahmad Badaruddin sebelum mengikuti rapat dengan Komisi III DPR di kompleks parlemen, Senayan, Jakarta, kemarin. Rapat tersebut membahas rencana kerja dan anggaran kementerian serta lembaga pada 2018.

Konsultasi bukan Bentuk Intervensi Pemerintah Meskipun tujuannya mengomunikasikan hasil kerja pansus, saat ini DPR terpecah menyikapi wacana rapat konsultasi tersebut. ASTRI NOVARIA

astri@mediaindonesia.com

W

AKIL Ketua DPR Fahri Hamzah menganggap rapat konsultasi yang diinginkan Pansus Angket KPK bersama dengan Presiden Joko Widodo bukan bentuk intervensi dari pemerintah. Menurutnya, pertemuan tersebut semata bentuk komunikasi kerja Pansus Angket KPk kepada pemimpin negara. “Presiden pemimpin tertinggi eksekutif karena KPK lembaga eksekutif juga. Tentu harus mengetahui dan mengantisipasi temuan sementara yang akan dilaporkan DPR pada 28 September nanti,” ujar Fahri. Menurut Fahri, melalui rapat konsultasi tersebut, pemerintah bisa menyusun tindak lanjut rekomendasi yang nantinya akan dikeluarkan Pansus Hak Angket KPK. DPR tidak bisa mengeksekusi hasil rekomendasi yang dikeluarkan pansus. “Semua keputusan pansus tidak dieksekusi oleh DPR. Yang bisa mengeksekusi itu presiden. DPR bisa apa? Bisa ngomong doang kan,” ungkapnya. Meskipun tujuannya ialah untuk mengomunikasikan hasil kerja pansus, Fahri mengakui saat ini DPR terpecah menyikapi wacana rapat konsultasi tersebut. Ada pihak

yang menyarankan agar rapat konsultasi itu dilakukan setelah Pansus Hak Angket KPK menyampaikan hasil kerjanya di paripurna. “Saya kira dua hal ini yang sedang didialogkan dan tentu nanti dalam rapim kami akan bawa juga. Kalau perlu, dibamuskan. Tapi intinya pendapat itu sama-sama sedang berkembang dan kita lihat nanti mana yang akan diambil sebagai keputusan,” tambah Fahri.

Tidak perlu Wakil Ketua DPR dari Fraksi PAN Taufik Kurniawan justru berpendapat sebaiknya Presiden tidak dilibatkan dalam hak angket DPR. Oleh karena itu, ia tidak sependapat soal rencana Pansus Angket KPK yang ingin rapat konsultasi dengan Presiden. “Ini sebetulnya domain DPR. Kalau kemudian pemerintah dibawa-bawa, disampaikan sebelum paripurna sudah harus konsultasi dengan Presiden, terkesan seolah-olah ada intervensi,” ujar Taufik. Ia mengungkapkan memang ada dua pendapat yang berkembang di internal parlemen, perlunya dilakukan rapat konsultasi antara Pansus Angket KPK dan Presiden dan yang tidak. Perbedaan dua sikap tersebut, kata Taufik, sebagian besar menilai bahwa pansus

ialah domain DPR. Pihak yang tidak setuju tidak ingin pemerintah seolaholah ditarik-tarik dengan pansus angket. “Konsultasi dengan presiden bukan suatu keharusan karena tidak diatur. Maka sebaiknya kalau ada komunikasi dengan pemerintah, lebih baik komunikasi dengan partai yang ada di koalisi dalam konteks informal. Tapi kalau konteksnya rapat konsultasi, kan, sudah formal karena rapat konsultasi diatur tatib dan UU MD3.” Sekretaris Fraksi PAN DPR Yandri Susanto menilai tidak pas jika Pansus Angket KPK berkonsultasi dengan Presiden. Pasalnya rekomendasi untuk pertemuan tersebut belum disampaikan dalam rapat paripurna pada 28 September 2017. Yandri menyarankan agar Pansus Angket KPK membuat laporan dengan data yang akurat untuk disampaikan di forum rapat paripurna. Namun, ia juga meminta agar Pansus Angket KPK harus menerima tanggapan meskipun hasilnya tidak sesuai dengan apa yang diinginkan. “Saya harap pansus buat laporan sedetail dan serinci mungkin yang dapat dipahami oleh DPR, publik, dan pemerintah. PAN sepakat tugas pansus tidak diperpanjang, cukup sampai 28 September,” tambah Yandri. (Ant/P-2)

MI/M IRFAN

KEPALA DAERAH KENA OTT KPK: Wakil Ketua Komisi II DPR RI Yandri Susanto bersama

dengan komisioner Bawaslu Rahmat Bagja (kiri) berbicara dalam diskusi yang bertema Marak kepala daerah Di-OTT, sejauh mana UU No 10/2016 diterapkan penyelenggara pemilu? di Press Room, Gedung Nusantara III, kompleks parlemen, Senayan, Jakarta, kemarin. Diskusi itu membahas penangkapan KPK terhadap kepala daerah dan penerapan UU 10/2016 pada pilkada dan pemilu.

WA C A N A p e m b e n t u k a n detasemen khusus (densus) antikorupsi terus disiapkan Polri dan Kejaksaan Agung. Hal itu terlihat dari anggaran yang diajukan kedua lembaga tersebut yang mengalokasikan penganggaran untuk densus antikorupsi. Polri meminta alokasi Rp975 miliar dari total Rp136 triliun pagu indikatif anggaran 2018. jumlah tersebut diperlukan untuk operasional, di luar peralatan dan fasilitas. “Peningkatan kegiatan komponen baru dan volume kegiatan dalam rangka peningkatan operasional Polri sebesar Rp975 miliar. Antara lain untuk memperkuat penyelidikan dan penyidikan tindak pidana korupsi dengan pembentukan densus pemberantasan tindak pidana korupsi,” ucap Asisten Perencanaan dan Anggaran Polri Irjen Bambang Sunarwibowo dalam rapat dengar pendapat dengan Komisi III DPR, kemarin.

Densus itu direncanakan ditetapkan akhir 2017 sehingga dapat beroperasi pada 2018. Di Kejaksaan Agung penambahan anggaran Rp4,615 triliun sudah termasuk alokasi antisipasi pembentukan densus antikorupsi.

Nantinya densus tipikor akan membantu kerja KPK sehingga KPK dapat berfokus pada perkara yang lebih besar. “Kalau densus tipikor ini nanti terbentuk, akan ada banyak tambahan perkara,” ucap Jaksa Agung Muda Pembinaan Bambang Waluyo dalam rapat dengar pendapat yang sama. Dalam menanggapi hal itu,

Ketua Komisi III Bambang Soesatyo yang memimpin rapat dengar pendapat meminta forum untuk memperjuangkan alokasi tersebut. Pembentukan densus merupakan desakan dari Komisi III. “Karena ini memang desakan Komisi III, harus jadi prioritas dan perhatian kawan-kawan untuk memperjuangkan anggaran ini untuk membantu KPK dalam pemberantasan korupsi. Kasihan kalau KPK sendirian. Jadi, harus dibantu oleh kepolisian,” ucap dia. Bambang menyatakan nantinya densus akan membantu kerja KPK sehingga KPK dapat berfokus pada perkara yang lebih besar seperti mafia dari migas, tanah, hingga pangan. Ia juga meminta agar KPK bisa fokus pada penyelesaian kasus mangkrak seperti BLBI dan Century. “Kalau untuk kasus kecil, silakan nanti Polri dan kejaksaan yang tangani,” ucap dia. (Ric/P-2)

Parlemen Indonesia-Sri Lanka makin Erat INDONESIA dan Sri Lanka segera mewujudkan grup kerja sama parlemen guna semakin mempererat hubungan kerja sama kedua negara di berbagai bidang seperti, politik, ekonomi, dan budaya. “Indonesia dan Sri Lanka sama-sama memandang penting hubungan kerja sama parlemen kedua negara,” kata Ketua Badan Kerja Sama Antarparlemen (BKSAP) DPR Nurhayati Ali Assegaf saat menerima kunjungan kehormatan Duta Besar Sri Lanka untuk Indonesia Dharshana Mahendra Parera di ruang kerjanya di Gedung MPR/DPR,

Jakarta, kemarin. Permintaan membuka grup kerja sama parlemen Indonesia dan Sri Lanka itu disampaikan langsung oleh Dubes Sri Lanka lantaran sampai saat ini belum ada jalinan kerja sama parlemen di antara kedua negara. Menurut Nurhayati, dengan terbentuknya grup kerja sama parlemen, diplomasi parlemen dapat semakin mengeratkan kerja sama kedua negara. “Hubungan kerja sama Indonesia dan Sri Lanka sangat penting karena kedua negara sama-sama memiliki pluralisme dan sejarah yang

hampir sama.” Politikus Partai Demokrat itu menambahkan, Sri Lanka mengapresiasi tata krama bangsa Indonesia yang ramah serta memiliki beragam budaya daerah. Parlemen Sri Lanka, menurut Nurhayati, juga menilai toleransi dalam kehidupan bernegara di Indonesia berjalan baik. “Hubungan antarpersonal akan memberi manfaat bagi negara, terutama kunjungan wisatawan. Saat ini sudah semakin banyak wisatawan dari Sri Lanka berkunjung ke Indonesia.”

Duta Besar Sri Lanka untuk Indonesia Dharshana Mahendra Parera pun mengapresiasi keberhasilan DPR menyelenggarakan kegiatan World Parliamentary Forum di Bali pada 7-8 September lalu. Sebelumnya Indonesia dan Sri Lanka juga sudah menjajaki pembentukan perjanjian preferensi perdagangan atau Indonesia-Sri Lanka Preferential Trade Agreement (ISLPTA) untuk meningkatkan kerja sama perdagangan dan investasi kedua negara. Kajian itu diharapkan selesai sebelum akhir 2017. (Nov/ Ant/P-2)


6

RABU, 20 SEPTEMBER 2017

HUKUM & KEAMANAN

Proses Hukum Mesti Berjalan

DOK MABES POLRI

MENCEGAH RADIKALISME DI ASEAN: Wakapolri Komjen Syafruddin (di layar) menyampaikan sambutan dalam ASEAN Ministerial Meeting on Transnational Crime

(AMMTC) ke-11 di Filipina, kemarin. Syafruddin menggagas kegiatan patroli siber guna mencegah radikalisme dan kekerasan kelompok ekstremis di kawasan Asia Tenggara.

Perlengkapan Teroris Ditemukan di Rumah IM IM dan istrinya memiliki kelompok pengajian sendiri di rumah. IM berubah menjadi tertutup sejak setahun terakhir. NURUL HIDAYAH

nurul@mediaindonesia.com

D

ENSUS 88 Polresta Cirebon dan Majalengka, Jawa Barat, melakukan penggeledahan di rumah terduga teroris Imam (IM) yang tertangkap menjelang kedatangan Presiden Joko Widodo di Cirebon, Selasa (19/9). “Kami bersama Densus dan jajaran Polres Majalengka melakukan penggeledahan di rumah terduga teroris IM di blok Juma’ah Desa Burujul Wetan, Kecamatan Jatiwangi, Kabupaten Majalengka,” kata Kapolresta Cirebon AKB Adi Vivid AB di Cirebon, kemarin. Penggeledahan rumah terduga teroris IM dilakukan kemarin sekitar pukul 11.00 WIB. Rumah tersebut ditempati istri IM dan seorang anak

yang masih duduk di bangku sekolah dasar. Dari penggeledahan tersebut, Densus 88 menemukan barang bukti berupa bekas latihan sasaran tembak, pecahan botol bekas sasaran tembak. Ada juga proyektil peluru senjata soft gun, proyektil peluru senapan angin sebanyak tujuh butir, sangkur komando, dan sarung sangkur komando. “Kami juga membawa tiga buah telepon seluler dalam kondisi rusak, empat buah senter, kalkulator, pisau lipat, dan sasaran latihan tembak,” ujar Adi. Polisi juga sudah mengamankan IM di luar Bandar Udara Cakrabuwana Kota Cirebon, Senin (18/9) sekitar pukul 14.30 WIB. IM diduga akan melakukan aksi saat Presiden Joko Widodo akan menutup acara

ANTARA

“Kami bersama Densus dan jajaran Polres Majalengka melakukan penggeledahan di rumah terduga teroris IM di blok Juma’ah Desa Burujul Wetan, Jatiwangi, Kabupaten Majalengka.” Adi Vivid AB

Kapolresta Cirebon

Festival Keraton Nusantara, Senin (18/9). “Penyidik diberi waktu 7 X 24 jam untuk menentukan apakah yang bersangkutan betul sebagai tersangka teroris atau bukan. Kalau memang dia tersangka teroris, pasti akan diproses lebih lanjut. Kalau tidak, akan dikembalikan atau dibebaskan,” kata Kadiv Humas Polri Irjen Setyo Wasisto.

Pengajian sendiri IM dan istrinya memiliki kelompok pengajian sendiri di rumah. IM berubah menjadi tertutup sejak setahun terakhir ini. Berdasarkan informasi yang dihimpun, IM mulai tinggal di Desa Burujul Wetan RT 02 RW 12, Kecamatan Jatiwangi, Kabupaten Majalengka, mulai 2006. “Imam asli orang Bantarujeg,” kata Kepala Desa Burujul Wetan Thomas Setiawan. Setelah menikah, IM dan istrinya kemudian tinggal di rumah tersebut. Sebenarnya ada tiga keluarga yang tinggal

di rumah itu, yaitu IM dan istrinya, keluarga kakaknya, dan ibu mertua IM. “Saat penggeledahan, ibu mertuanya tidak ada di rumah, sudah diungsikan karena sakit,” kata Setiawan. Menurut Setiawan, tidak ada yang mencurigakan dari gerak-gerik ataupun sikap IM dan istrinya, Ende Khusnul Khotimah. Mereka bergaul dan membaur dengan tetangga dan warga seperti biasa. IM pun sempat bekerja di sebuah minimarket di Jatiwangi itu. Setelah itu, IM pindah dan menjadi salesperson obat di Cirebon. Warga di sekitar rumah tinggal IM pun menjadi terbiasa tidak melihat IM dalam kehidupan sehari-harinya. Setiawan mengakui IM kadang pulang malam atau bahkan tidak pulang sama sekali. “Ia pun bolak-balik, Jatiwangi-Cirebon setiap hari,” imbuh Setiawan. Perubahan pada IM baru dirasakan sekitar setahun terakhir, terutama sejak istrinya berubah penampilan. Saat itu sang istri sudah menggunakan cadar. Pengajian pun dilakukan di rumah tersebut. Akan tetapi, tidak ada warga sekitar yang ikut. Rata-rata berasal dari luar daerah, seperti Jakarta dan Lampung. (Ant/P-2)

WAKIL Ketua Komisi Pemberantasan Korupsi (KPK) Saut Situmorang mengakui pelaporan Direktur Penyidikan KPK Brigjen Aris Budiman atas dugaan pencemaran nama baik yang dilakukan penyidik senior KPK Novel Baswedan masih diproses kepolisian. Saut mengatakan pihaknya belum bisa menjawab apakah Aris bersedia mencabut laporannya terhadap Novel di Polda Metro Jaya. Meski begitu, menurutnya, kedua pegawai KPK itu sebaiknya mengikuti prosedur hukum yang berlaku. “Pendapat saya pribadi, jalan yang terbaik, kita jalani saja dulu. Agar tidak bicara menang kalah, sistemnya harus jalan,” kata Saut saat dikonfirmasi di Jakarta, kemarin. Saut menambahkan ia berharap ada kebijaksanaan dari Aris terkait dengan laporan tersebut dan mencabutnya. Namun, hal itu tak bisa dipaksakan dan keputusan seluruhnya ada di tangan Aris. Sementara itu, dua pemimpin KPK Agus Rahardjo dan Laode M Syarif bertandang ke Mabes Polri, Jakarta, kemarin. Dalam kesempatan itu, pimpinan KPK dan Polri sepakat untuk tetap solid dalam masalah

pemberantasan korupsi. “Intinya, agar baik buat KPK dan Polri dan kerjakerja pemberantasan korupsi tetap jalan,” tutur Agus Rahardjo. Untuk diketahui, Direktur Penyidikan KPK Brigjen Aris Budiman melaporkan Novel Baswedan ke Polda Metro Jaya. Dasar pelaporan Aris yakni soal isi surat elektronik (surel) yang dikirimkan Novel. Menurutnya, dalam surel tersebut, Novel menyebut kata-kata yang tidak pantas dan telah mencemarkan nama baiknya. Sebelum melaporkan Novel, Aris juga membeberkan friksi antara dirinya dan Novel di hadapan Pansus Hak Angket KPK. Sebelumnya, Wakil Ketua KPK Basaria Panjaitan menyatakan hasil pemeriksaan internal terkait dengan kasus Brigjen Aris kontra Novel akan diumumkan dalam waktu dua minggu lagi. “Kami sudah putuskan akan diperiksa secara menyeluruh oleh Direktorat Pengawasan Internal KPK. Nanti hasilnya dua minggu ke depan, sabar pasti akan kami umumkan. Kita tunggu dulu pemeriksaan menyeluruh,” kata Basaria di Gedung KPK, Jakarta, Kamis (14/9) lalu. (MTVN/Ant/P-4)

Polisi Dinilai Obral Tembakan PENGGUNAAN senjata api oleh aparat kepolisian melonjak menjadi 80 kasus penembakan pada 2017, dari sebelumnya hanya belasan pada 2016. Peningkatan terjadi pada kasus tindak pidana narkoba. Demikian hasil penelitian Amnesty International Indonesia yang dipaparkan sejumlah lembaga swadaya masyarakat, dalam audiensi dengan Ombudsman Republik Indonesia, di Gedung Ombudsman, Jakarta, kemarin. Komisioner Ombudsman Adrianus Eliasta Meliala bertindak mewakili Ombudsman. Menurut sejumlah LSM, lonjakan penembakan oleh polisi mengindikasikan pelanggaran hak asasi manusia. Jajaran kepolisian lebih jorjoran melontarkan timah panas. “Dari teman-teman Amnesty kita temukan ada 80 kasus penembakan sepanjang 2017, itu angkanya sangat besar,” jelas peneliti Institute for Crime Justice Reform (ICJR) Erasmus Napitupulu, mewakili LSM yang datang mengadu ke Ombudsman. Erasmus mengatakan se-

harusnya jika terduga pelaku hanya melarikan diri dan masih mungkin ditangkap, penembakan tidak perlu dilakukan. Penembakan hanya dibenarkan saat pelaku melarikan diri yang disertai ancaman kepada masyarakat. “Saya takut nantinya hanya melarikan diri saja ditembak.” Ia mengingatkan Peraturan Kepolisian (Perkap) Nomor 8 Tahun 2009 tidak pernah membicarakan kasus pidana narkotika bisa ditembak, demikian pula pada kasus tindak pidana korupsi. Aparat boleh menembak sepanjang itu mengganggu keselamatan jiwa orang lain. Hal tersebut dibenarkan Wakil Inspektur Pengawasan Umum (Irwasum) Polri Irjen I Ketut Untung Yoga Anna yang hadir dalam kesempatan sama. Ia menegaskan kepolisian telah menjalankan prosedur sesuai dengan aturan yang berlaku. “Perkap No 08/2009 itulah yang menjadi pedoman secara hukum, tentang tindakan-tindakan kepolisian di lapangan,” tutur Untung Yoga. (*/P-1)

Jaksa Gugat Ancaman Sanksi Pidana ANCAMAN sanksi pidana terhadap jaksa yang melakukan pelanggaran administratif sebagaimana termaktub dalam Pasal 99 Undang-Undang Sistem Pidana Peradilan Anak (UU SPPA) dinilai mengganggu independensi jaksa. Menurut pengurus Persatuan Jaksa Indonesia (PJI) Yudi Christiana, aturan tersebut menimbulkan tekanan psikologis bagi jaksa yang tengah mengusut kasus pidana yang melibatkan tersangka anak-anak. “Eksistensi pasal itu menimbulkan ketidakpastian perlindungan independensi bagi jaksa. Ini kan kelalaian administratif yang diatur, seharusnya sanksi administratif juga. Di sisi lain, kejaksaan juga sudah punya dewan kehormatan untuk awasi jaksa yang lalai,” ujar Yudi seusai menghadiri sidang uji materi UU SPPA, di Gedung Mahkamah Konstitusi (MK), Jakarta,

kemarin. Yudi merupakan salah satu pemohon dalam perkara bernomor 68/PUU-XV/2017 itu. Para pemohon berpendapat pasal tersebut bertentangan dengan Pasal 2 ayat (2) dan Pasal 13 ayat (2) UU Kejaksaan serta Pasal 28B ayat (2) UUD 1945. Kedua pasal UU Kejaksaan, jelas Yudi, pada dasarnya menjamin independensi jaksa dalam menjalankan tugas, fungsi, dan wewenangnya di bidang penuntutan. “Namun, dengan adanya pasal 99 itu, jaksa terancam hukuman penjara. Padahal, jaksa itu hanya menindaklanjuti penyelidikan dari Polri. Prosesi ini harusnya dilihat. Jangan tiba-tiba kita dikriminalisasi,” ujar mantan jaksa Komisi Pemberantasan Korupsi (KPK) itu. Lebih jauh, Yudi mencontohkan jenis kelalaian administrasi yang bisa dikenai

MK telah menolak pemberlakuan sanksi pidana bagi hakim yang melakukan pelanggaran administratif. Jaksa minta perlakuan setara. sanksi pidana menggunakan pasal tersebut. Pada masa prapenuntutan, misalnya, ada batasan jangka waktu maksimal 10 hari penahanan bagi tersangka anak. “Penahanan selama lima hari dan bisa diperpanjang lima hari lagi. Kalau seharusnya dilepas, tapi tidak dilepas, jaksa bisa dipidana,” tuturnya. Pemberlakuan Pasal 99, lan-

jut Yudi, juga menimbulkan diskriminasi. Dalam putusan bernomor 110/PUU-X/2012, MK telah menolak pemberlakuan sanksi pidana bagi hakim yang melakukan pelanggaran administratif. “Berdasarkan prinsip equality seharusnya jaksa juga diperlakukan sama,” tegasnya. Dalam persidangan, hakim konstitusi Saldi Isra yang memimpin jalannya sidang meminta para pemohon memperkuat argumentasi dengan menyertakan kasus-kasus jaksa lalai yang dijerat pasal tersebut. Meski demikian, menurut Yudi, belum ada jaksa yang pernah dijerat pasal tersebut karena lalai kendati UU SPPA telah berlaku sejak 2014. “Sampai saat ini, belum ada. Akan tetapi, dampak negatifnya memunculkan kekhawatiran dan kemandirian terganggu, iya,” tandasnya. (Deo/P-1)

MI/SUSANTO

UJI UU PEMILU: Ketua Majelis Hakim Konstitusi I Gede Dewa Palguna bersama hakim Wahiduddin Adams dan Aswanto memimpin persidangan uji materiil UU Pemilu di Gedung Utama MK, Jakarta, kemarin. Sidang pemeriksaan pendahuluan dua perkara uji materiil tentang UU Pemilu diajukan Dewan Perwakilan Rakyat Aceh (DPRA).


HUKUM

RABU, 20 SEPTEMBER 2017

7

Banyak Dokumen Mobil Lelang tidak Lengkap KOMISI Pemberantasan Korupsi (KPK) akan melelang barang-barang aset hasil rampasan dari para koruptor di Jakarta Convention Center (JCC), Jumat (22/9). Banyak sitaan berupa kendaraan roda empat yang tidak memiliki kelengkapan dokumen. Dalam lelang kali ini terdapat mobil-mobil mewah seperti Jaguar tipe XJL 3.0VG AT Tahun 2013, Toyota Alphard 2.4 AT, hingga Jeep Wrangler 4.OL AT Tahun 2007. Juru bicara KPK Febri Diansyah menjelaskan hal tersebut tidak menjadi persoalan. Pembeli tetap akan bisa mengurus surat-surat terkait pascalelang. “Ketika barang tersebut kita sita, ada yang barang tersebut kita dapatkan BPKB-nya ada juga yang tidak. Namun, hal itu tidak menjadi masalah karena risalah lelang nantinya akan dapat dijadikan dasar untuk peng urusan administrasi kendaraan tersebut ke pihak kepolisian,” papar Febri di Gedung KPK Jakarta, kemarin. Mobil-mobil mewah dan aset lainnya merupakan barang sitaan yang dirampas KPK setelah para terdak-

wa tindak pidana korupsi dijatuhi vonis yang telah berkekuatan hukum tetap. Negara berhak melelang aset sitaan dan barang bukti dari kasus tersebut. Berdasarkan situs resmi KPK.go.id, peserta lelang harus memenuhi syarat, yakni memiliki akun yang telah terverifikasi pada website www.lelangdjkn.kemenkeu. go.id. Selain itu, peserta lelang bisa mengambil nomor urut di Kantor KPK, Rumah Penyimpanan Benda Sitaan Negara (Rupbasan) Jakarta Barat, Rupbasan Jakarta Selatan, dan Rupbasan Jakarta Pusat. Menurut Febri, apabila barang-barang tersebut, setelah proses lelang tidak terjual, akan kembali diproses sesuai dengan prosedur. Pihak Direktorat Jenderal Kekayaan Negara (DJKN) Kementerian Keuangan sudah memiliki prosedur terkait dengan itu. Lelang nantinya akan dilakukan Kantor Pelayanan Kekayaan Negara dan Lelang (KPKNL) Jakarta III. Barang sitaan disebar di beberapa titik, seperti di Gedung KPK C1 dan di empat lokasi Rupbasan. (Dro/P-1)

PIMPINAN KPK HADIRI SERTIJAB POLRI: Ketua KPK

Agus Rahardjo (kedua dari kanan) bersama Kapolri Jenderal Tito Karnavian memberikan keterangan pers di Mabes Polri, Jakarta, kemarin. Tiga pemimpin KPK menghadiri upacara serah terima jabatan Kepala Lembaga Pendidikan dan Pelatihan (Lemdiklat) Polri yang memiliki kaitan erat dengan KPK. ANTARA/RIVAL AWAL LINGGA

KPK-Polri Solid Berantas Korupsi Kapolri menawarkan kerja sama tindak lanjut operasi tangkap tangan KPK di daerah agar bersih-bersih di pemda dari tindak pidana korupsi bisa lebih masif. SRI UTAMI

ami@mediaindonesia.com

K MI/ROMMY PUJIANTO

LELANG MOBIL SITAAN KPK: Peminat lelang melihat

kondisi salah satu mobil yang akan dilelang KPK yang diparkir di Gedung KPK lama, Jakarta, kemarin. Pada Jumat (22/9) mendatang KPK akan melelang 19 mobil dan 1 sepeda motor serta berbagai barang lainnya seperti perhiasan sebagai barang berharga hasil sitaan kasus korupsi.

ETUA Komisi Pemberantasan Korupsi (KPK) Agus Rahardjo menegaskan sinergi antara KPK dan Polri selalu solid meskipun terkadang timbul friksi. Bila kondisi itu tidak terjaga, para koruptor akan bergembira. “Bagaimanapun juga, kalau KPK dan polisi tidak akur, yang senang itu koruptor,” tutur Agus saat berkunjung ke Mabes Polri, Jakarta, kemarin. Agus sekaligus menghadiri upacara serah terima jabatan

Kejaksaan Tangkal Tipuan Sakit Tersangka JAKSA Agung HM Prasetyo mendorong peran rumah sakit forensik klinik di Indonesia sebagai instrumen penguatan penegakan hukum. Pihaknya tidak mau lagi kebobolan oleh tersangka ataupun terdakwa yang bohong dalam proses hukum dengan alasan sakit. “Akhirnya banyak dari mereka yang diizinkan untuk berobat hingga keluar negeri. Kalau tidak diizinkan, kan, akan jadi beban moral. Tahunya sampai di luar negeri mereka enggak balik lagi,” ucap dia saat ditemui di sela Perayaan Ulang Tahun Rumah Sakit Umum Adhyaksa, Jakarta, kemarin. Hal itu, lanjut Prasetyo, ba-

nyak terjadi ketika tenaga medis maupun rumah sakit khusus forensik klinik belum dimiliki Indonesia. Sekarang, kejaksaan bisa mengandalkan RSU Adhyaksa untuk menjadi rujukan RS forensik klinik. Jaksa Agung juga membuka kesempatan kepada aparatur penegak hukum lainnya untuk memanfaatkan rumah sakit tersebut. Menurut dia, kasus tersebut juga lumrah terjadi di penegak hukum lainnya. “Silakan saja (ke sini). Kalau kami pasti JAM-Pidsus (Jaksa Agung Muda Tindak Pidana Khusus) akan tenteng mereka yang mengaku sakit untuk dibuktikan kebenarannya di

Jaksa Agung mempersilakan penegak hukum lain ikut memanfaatkan fasilitas forensik klinik kejaksaan. sini,” imbuh Prasetyo. Lebih jauh, ia berharap RSU Adhyaksa nantinya dapat menjadi RS Forensik Klinik Nasional. Untuk itu, Kejaksaan Agung akan turut mengembangkan sumber daya rumah

pejabat tinggi di lingkungan Polri. Ia didampingi Wakil Ketua KPK Saut Situmorang dan Laode M Syarif. Menurut Agus, sinergi di antara kedua institusi penegak hukum akan terus ditingkatkan, misalnya dalam Sapu Bersih Pungutan Liar (Saber Pungli) dan operasi tangkap tangan koruptor. “KPK OTT, bisa kerja sama, antara Saber Pungli dan OTT bisa berbarengan. Jadi namanya lawan korupsi harus sinergi. Mudah-mudahan bisa menghasilkan Indonesia yang lebih baik, bebas korupsi,” papar Agus.

sakit tersebut secara kualitas dan kuantitas. Gubernur DKI Jakarta Djarot Saiful Hidayat menyatakan dukungannya terhadap niatan Kejaksaan Agung. Pemerintah Provinsi DKI Jakarta pun siap membantu. Langkah pertama yang dilakukan ialah dengan meningkatkan tipe RSU Adhyaksa dari C menjadi B. Djarot juga meminta tiap rumah sakit yang ingin menjadi forensik klinik lainnya harus dapat menunjukkan integritas dalam bekerja. Pasalnya, banyak keterangan sehat palsu yang dibuat untuk memenuhi persyaratan naik jabatan. “Ini kan ironis, yang sakit ngaku sehat. Nanti setelah kena hukum dia ngaku sakit. Makanya integritas itu penting untuk betul-betul tunjukkan kita sebagai negara hukum dengan proses yang baik,” tukas Djarot. (Ric/P-1)

Kapolri Jenderal Tito Karnavian menyambut baik upaya meningkatkan kerja sama KPK-Polri. KPK memiliki kelebihan dengan independensi dan undang-undang khusus, sedangkan polisi memiliki aparat yang jumlahnya lebih banyak. Menurut Tito, KPK bisa menggandeng kepolisian setempat dalam pengembangan penanganan kasus-kasus korupsi di daerah pascaoperasi tangkap tangan. “Polri Mabes ada, kemudian 33 polda, ada direktur serse yang menangani korupsi. Kalau bisa diterapkan bisa cocok bagi tugas. Yok, misal samasama bersihkan pemda. Dari Polri juga paralel. OTT KPK itu juga di-follow up sama kapolda, kapolres, ini (pemberantasan korupsi) akan jauh lebih masif,” papar Tito.

Masih disusun Persoalan korupsi masih merupakan kanker di daerah dan tingkat pusat. Pada rentang 21 Juni hingga 16 September 2017 saja, sudah ada 1 gubernur, 2 wali kota, dan 2 bupati yang terjerat OTT KPK karena diduga menerima suap proyek pembangunan. Namun, untuk menekan angka korupsi, penindakan saja tidak cukup. KPK telah berkali-kali memberikan rekomendasi pencegahan. Salah satunya meningkatkan peran aparat pengawasan intern pemerintah (APIP). Posisi APIP tidak boleh lagi berada di bawah kepala daerah setempat. Kedudukan mereka setidaknya harus satu tingkat di atas. Pengaturan itu akan dituangkan dalam peraturan pemerintah yang kini tengah

disusun. Menurut Juru Bicara Presiden, draf PP penguatan peran APIP sudah sampai ke Sekretariat Negara. Namun, itu dikembalikan lagi kepada Kementerian Keuangan. “Draf itu dikembalikan lagi ke Kemenkeu untuk disempurnakan,” ujar Johan ketika dihubungi, kemarin. Ia tidak merinci alasan pengembalian itu. Kepala Biro Hukum, Komunikasi, dan Informasi Publik Kementerian Pendayagunaan Aparatur Negara dan Reformasi Birokrasi Herman Suryatman mengatakan, dalam ranah pengawasan, APIP bergantung pada pimpinan lembaga yang menaunginya. “Harus ada sinergi dan komitmen dari setiap instansi untuk meningkatkan pengawasan dan akuntabilitas kerja,” tandasnya. Berdasarkan data yang dipublikasikan situs KPK, aparat sipil negara yang terjerat kasus korupsi tercatat 7 orang pada 2015, lalu naik jadi 10 orang di 2016, dan 22 orang di 2017. Sepanjang 2004-2017, total ada 155 ASN yang melakukan tindak pidana korupsi. Sebanyak 79 di antara mereka merupakan kepala daerah. (Pol/ Mtvn/P-1)

MI/BARY FATHAHILAH

PENGUATAN PENEGAKAN HUKUM: Jaksa Agung HM Prasetyo menjawab pertanyaan wartawan saat menghadiri HUT ke-3 RSU Adhyaksa, di Jakarta, kemarin. Prasetyo mendorong peran rumah sakit forensik klinik di Indonesia sebagai instrumen penguatan penegakan hukum. Dirinya tidak mau lagi kebobolan oleh tersangka maupun terdakwa yang bohong dalam proses hukum dengan alasan sakit.


8

OPINI

RABU, 20 SEPTEMBER 2017

Kinerja dan Peluang Jokowi pada 2019 Arya Fernandes

Peneliti Departemen Politik dan Hubungan Internasional CSIS

M

Antara Kalender Hijriah dan Miladiah K

ALENDER Hijriah (H) memiliki keunikan sendiri sebagaimana halnya kalender Miladiah atau Masehi (M). Kalender H menggunakan perhitungan bulan, sedangkan kalender M menggunakan perhitungan matahari. Kalender H lebih mudah. Kalender Hijriah setiap tahunnya lebih 11 hari daripada kalender Miladiah sehingga selisih angka tahun dari kedua kalender itu semakin mengecil. Angka tahun Hijriah pelan-pelan ‘mengejar’ angka tahun Masehi. Diperkirakan, keduanya akan bertemu pada 20526 M, bertepatan 20526 H. Itu mengisyaratkan bahwa ketepatan kalender Hijriah sama dengan ketepatan kalender Miladiah. Kalender M dihubungkan dengan kelahiran Nabi Isa atau Yesus Kristus menurut keyakinan umat kristiani. Antara keduanya terpaut 580 tahun. Sebentar lagi kita akan memperingati Tahun Baru Hijriah ke-1439 dan tiga bulan lagi kita akan memperingati Tahun Baru Miladiah ke-2018. Peresmian kalender Islam 1 Muharam 1 H bertepatan dengan 16 Juli 622 M. Penggunaan tahun baru Hijriah ditetapkan melalui keputusan Khalifah Umar yang ditandai dengan keluarnya Maklumat Keamanan dan Kebebasan Beragama dari Khalifah Umar kepada seluruh penduduk Kota Aelia (Jerusalem) yang baru saja dibebaskan laskar Islam dari penjajahan Romawi pada tahun ke17 H (638 M). Pemilihan nama-nama bulan lebih dihubungkan dengan kondisi objektif dunia Arab ketika itu. Misalnya, disebut Muharam karena pada bulan itu semua suku atau kabilah di Semenanjung Arabia sepakat untuk mengharamkan perang. Pada Okto-

PARTISIPASI OPINI

Nasaruddin Umar

Imam Besar Masjid Istiqlal ber, daun-daun menguning sehingga dinamai Safar (shafar, ‘kuning’). November dan Desember pada musim gugur (rabi’) berturut-turut dinamai Rabiulawal (Rabi’ul Awwal) dan rabiulakhir (Rabi’ul Akhir). Januari dan Februari ialah musim dingin (jumad atau ‘beku’) sehingga dinamai Jumadilawal-Jumadilakhir (Jumadil Awwal-Jumadil Akhir). Salju mulai mencair (Rajab) pada Maret. Datanglah musim semi pada April dinamai Syakban (syi’ib = lembah) karena pada saat ini, saatnya turun ke lembah-lembah untuk mengolah pertanian atau menggembala ternak. Pada Mei, suhu mulai membakar kulit lalu suhu meningkat pada Juni, inilah Ramadan (‘pembakaran’) dan Syawal (syawwal, ‘peningkatan’). Juli merupakan puncak musim panas yang membuat orang lebih senang istirahat duduk di rumah daripada bepergian sehingga bulan itu dinamai Zulkaidah (Dzul’Qa’dah/qa’id = duduk). Akhirnya, Agustus dinamai Zulhijah (Dzul-Hijjah) sebab pada bulan itu masyarakat Arab menunaikan ibadah haji ajaran nenek moyang mereka, Nabi Ibrahim. Kedua sistem penanggalan itu masing-masing memiliki keunggulan karena bulan dan matahari yang dijadikan patokan sama-sama ciptaan Tuhan yang begitu setia mengikuti perintah-Nya, tidak pernah bergeser mengalami kemajuan atau keterlambatan barang sedikit pun sepanjang dunia Bimasakti atau biasa disebut milky way masih normal. Itu sejalan dengan apa yang ditegaskan di dalam QS al-Isra’/17:12 dan QS Yasin/36:38-40.

Sebelum penetapan kalender H bangsa Arab menggunakan sistem penanggalan lunisolar dan tahunnya dihubungkan dengan peristiwa terpenting dalam tahun itu. Misalnya Nabi Muhammad dilahirkan pada Senin, 12 Rabiulawal Tahun Gajah karena dalam tahun itu peristiwa memilukan hati dengan hancurnya pasukan bergajah yang dipimpin Raja Abrahah dari Yaman. Tahun-tahun berikutnya dicari lagi peristiwa penting yang terjadi di kawasan jazirah Arab yang bernilai penting. Sampai pada masa Rasulullah SAW, para sahabat sering menggunakan momentum itu sebagai penanda tahun, misalnya kejadian Bai’atul ’Aqabah pertama terjadi pada Zulhijah tahun ke-11 dari kenabian, Bai’atul ’Aqabah kedua (kubra) terjadi dalam Zulhijah tahun ke-14 dari kenabian. Sahabat lain secara tradisional masih menggunakan penanggalan tradisi Arab. Ketika dunia Islam semakin meluas sampai keluar dari jazirah Arab, terutama pada zaman pemerintahan Khalifah Umar (635645 M) yang meluas sampai ke Mesir, Persia, dan berbagai wilayah di luar Arab lainnya. Adalah Khalifah Umar mulai menertibkan administrasi pemerintahan dengan mengangkat beberapa sahabat untuk menjadi gubernur, di antaranya Muawiyyah diangkat menjadi gubernur di Syiria, termasuk wilayahnya ialah Yordania. Amru bin Ash diangkat menjadi Gubernur Mesir. Musa Al-As’ari diangkat menjadi Gubernur Kuffah. Mu’adz bin Jabal diangkat menjadi

Gubernur Yaman. Abu Hurairah diangkat menjadi Gubernur Bahrain. Dalam mengatur pemerintahan, timbul berbagai persoalan, termasuk di antaranya sistem penanggalan yang tidak seragam. Dalam tahun ke-5 pemerintahan Khalifah Umar, beliau mendapat surat dari Musa Al-Asy’ari Gubernur Kuffah, salah satu yang dipersoalkan ialah sistem kalender pemerintahan. Ia kemudian mengumpulkan para sahabat yang berada di Madinah untuk menyepakati sistem penanggalan pemerintahan. Dalam musyawarah tersebut dibicarakan rencana akan membuat tarikh atau kalender Islam. Dalam musyawarah itu muncul berbagai usul tentang momentum yang akan digunakan sebagai penanggalan H. Setidaknya ada lima usul yang muncul dalam musyawarah itu, yaitu 1) momentum kelahiran Nabi Muhammad SAW (‘Aam al-Fill, 571 M), 2) momentum pengangkatan Nabi Muhammad SAW sebagai rasul (‘Aam al-Bi’tsah, 610 M), 3) momentum Isra Mikraj Nabi Muhammad SAW, 4) momentum wafatnya Nabi Muhammad SAW, dan 5) momentum hijrahnya Nabi Muhammad SAW dari Mekah ke Madinah atau pisahnya ‘Negeri Syirik’ ke ‘Negeri Mukmin’. Pada waktu itu, Mekah dinamakan ‘Negeri Syirik’ atau ‘Bumi Syirik’. Pendapat terakhir itu diusulkan Ali ibn Abi Thalib. Akhirnya musyawarah yang dipimpin Amirul Mukminin Umar Ibn Khatthab sepakat memilih momentum yang dijadikan awal kalender Islam ialah hijrahnya Nabi Muhammad SAW dari Mekah ke Madinah. Momentum itulah yang menjadi cikal bakal kalender Islam.

ENJELANG tahun ketiga pemerintahan Joko Widodo-Jusuf Kalla, terdapat sejumlah perkembangan yang menarik disimak. Hasil survei nasional Centre for Strategic and International Studies (CSIS) pada Agustus 2017 menunjukkan adanya tren kenaikan elektabilitas Joko Widodo secara signifikan jika dibandingkan dengan tahun sebelumnya. Pada 2015 tingkat elektabilitas Jokowi berada pada angka 36,1%, naik ke 41,9% pada 2016, dan naik sebesar 9% pada 2017 menjadi 50,9%. Seberapa berpeluangkah Joko Widodo memenangi Pemilu Presiden 2019 dan apakah tantangan yang harus diperhatikannya? Kenaikan elektabilitas Jokowi setidaknya dipengaruhi beberapa faktor utama. Pertama, adanya tren positif kepuasan publik terhadap pemerintahan yang mengalami kenaikan signifikan dari 50,6% pada 2015 menjadi 66,5% (2016) dan 68,3% (2017). Faktor kedua, soliditas pemilih partai koalisi pemerintah, terutama dari pemilih PDIP, NasDem, dan PKB. Setengah dari pemilih partai tersebut mengaku akan memilih Jokowi. Sementara dari partai pendukung lainnya, angka loyalitas pemilih kepada Jokowi masih berada di bawah angka 50%. Faktor ketiga ialah kinerja yang positif di bidang maritim dan pembangunan. Kepuasan publik di bidang maritim mengalami kenaikan cukup signifikan dari 59,4% pada 2015, menjadi 63,9% (2016) dan 75,5% pada 2017. Pada bidang pembangunan, sekitar 70,9% pemilih mengaku kinerja bidang pembangunan lebih baik saat ini jika dibandingkan dengan pemerintahan sebelumnya. Faktor keempat ialah tingginya kepercayaan publik terhadap Presiden yang mengalami kenaikan dari 79,7% pada 2015 menjadi 87,6% pada 2016 dan 90,8% pada 2017. Selain itu, optimisme publik terhadap pemerintahan juga menunjukkan kenaikan signifikan terutama pada bidang penegakan hukum dan maritim.

Beberapa catatan Di tengah adanya tren positif kenaikan elektabilitas Joko Widodo, terdapat beberapa catatan yang harus diperhatikan dan memengaruhi kinerja elektoral menjelang pemilu. Pertama, pergerakan suara pemilih yang rentan mengalami perubahan, terutama dari kelas menengah dan partai koalisi yang belum solid. Perubahan pilihan ini bisa terjadi pada pemilih PAN, Hanura, dan Golkar. Saat survei dilakukan, lebih dari 40% pemilih partai tersebut mengaku akan memilih Prabowo Subianto. Kedua, perubahan dukungan dari kelas milenial. Data survei menunjukkan meskipun Joko Widodo unggul pada semua segmen usia, lemah pada segmen pemilih milenial, yaitu yang berusia 20-29 tahun. Di segmen pemilih ini, dukungan kepada Joko Widodo sebesar 31,7%, sementara dukungan kepada Prabowo Subianto mencapai 35,3%.

Dukungan pemilih milenial itu penting diperhatikan karena pertumbuhan populasi milenial menjelang pemilu dan akses milenial kepada media sosial. Saat ini, menurut survei CSIS, sekitar 30% pemilih sudah terkoneksi kepada media sosial seperti Facebook. Ketiga, kehati-hatian dalam memilih calon wakil presiden. Bila tingkat elektabilitas Joko Widodo mampu menembus angka 65%, pertimbangan faktor sosiologis dan daerah bisa jadi tidak lagi relevan. Namun, bila angka keterpilihan Joko Widodo di bawah 65% pertimbangan sosiologis dan daerah masih harus dilakukan secara matang. Calon wakil dari luar Jawa dan mempunyai atribut sebagai tokoh Islam bisa diperhatikan--mengingat secara elektoral dukungan kepada Jokowi lebih kuat di Pulau Jawa. Berbeda dengan rival terdekatnya, Prabowo Subianto. Keempat, memperhatikan pergerakan suara dan manuver politik dari poros alternatif, terutama Partai Demokrat. Bila Demokrat berhasil membentuk poros baru koalisi, dengan menggandeng PAN,

Diperkirakan, isu ekonomi akan menjadi kontes antarkandidat di pilpres mendatang. Bagi petahana, perbaikan dan peningkatan kinerja di bidang ekonomi penting akan menguntungkan secara politik. PPP, dan PKB, kemungkinan akan terbentuk tiga poros koalisi di pilpres mendatang. Poros Demokrat mungkin akan mengusung Agus Harimurti sebagai bakal capres. Pada pilkada Jakarta lalu, Demokrat relatif berhasil membentuk poros baru. Uji coba akan dilakukan lagi di tiga pilkada besar di Pulau Jawa. Bila eksperimen tersebut berhasil, Demokrat berpeluang membuat poros baru di 2019. Kelima, meningkatkan kinerja di bidang ekonomi. Meskipun kinerja di bidang ekonomi mengalami kenaikan dari tahun ke tahun, masih terbilang rendah. Pada 2017 kepuasan di bidang ekonomi hanya 56,9%. Bila pemilih diminta membandingkan kinerja ekonomi pemerintahan Jokowi dengan pemerintahan sebelumnya, sebagian besar publik beranggapan tidak banyak perubahan berarti, baik dari sisi perekonomian keluarga dan perekonomian nasional. Diperkirakan, isu ekonomi akan menjadi kontes antarkandidat di pilpres mendatang. Bagi petahana, perbaikan dan peningkatan kinerja di bidang ekonomi penting akan menguntungkan secara politik. Sebaliknya, bila perbaikan ekonomi tidak berhasil dilakukan, akan menguntungkan bagi rival.

Kirimkan ke email: opini@mediaindonesia.com atau opinimi@yahoo.com atau fax: (021) 5812105, (Maksimal 5.500 karakter tanpa spasi. Sertakan nama, alamat lengkap, nomor telepon, foto kopi KTP, nomor rekening, dan NPWP). Setiap materi baik artikel, tulisan, maupun foto, yang telah ditampilkan di harian Media Indonesia dapat dimuat kembali baik dalam format digital maupun nondigital yang tetap merupakan bagian dari harian Media Indonesia.

Pendiri: Drs. H. Teuku Yousli Syah MSi (Alm) Direktur Utama: Lestari Moerdijat Direktur Pemberitaan/Penanggung Jawab: Usman Kansong Deputi Direktur Pemberitaan: Gaudensius Suhardi Direktur Pengembangan Bisnis: Shanty Nurpatria Direktur Keuangan dan Administrasi: Firdaus Dayat Dewan Redaksi Media Group: Bambang Eka Wijaya, Djadjat Sudradjat, Elman Saragih, Gaudensius Suhardi, Laurens Tato, Lestari Moerdijat, Rahni Lowhur Schad, Saur Hutabarat (Ketua), Suryopratomo, Usman Kansong Redaktur Senior: Djadjat Sudradjat, Elman Saragih, Laurens Tato Kepala Divisi Pemberitaan: Teguh Nirwahyudi Kepala Divisi Content Enrichment: Ade Alawi Kepala Divisi Artistik & Foto: Hariyanto Asisten Kepala Divisi Pemberitaan: Haryo Prasetyo, Jaka Budisantosa, Mochamad Anwar Surahman, Ono Sarwono, Rosmery C. Sihombing, Sabam Sinaga, Victor JP Nababan Kepala Sekretariat Redaksi: Sadyo Kristiarto Redaktur: Adiyanto, Agus Mulyawan, Agus Triwibowo, Agus Wahyu Kristianto, Ahmad Punto, Anton Kustedja, Aries Wijaksena, Basuki Eka P, Bintang Krisanti, Cri Qanon Ria Dewi, Denny Parsaulian Sinaga, Eko Rahmawanto, Eko Suprihatno, Henri Salomo, Ida Farida, Iis Zatnika, Irana Shalindra, M. Soleh, Mathias S. Brahmana, Mirza Andreas, Patna Budi Utami, Soelistijono, Sitria Hamid, Widhoroso, Windy Dyah Indriantari

Staf Redaksi: Abdillah M. Marzuqi, Adam Dwi Putra, Adhi M Daryono, Agung Wibowo, Ahmad Maulana, Akhmad Mustain, Anata Syah Fitri, Andhika Prasetyo, Arief Hulwan Muzayyin, Asni Harismi, Astri Novaria, Budi Ernanto, Cornelius Eko, Christian Dior Simbolon, Deri Dahuri, Dero Iqbal Mahendra, Dwi Tupani Gunarwati, Dzulfikri, Emir Chairullah, Eni Kartinah, Fario Untung, Fathia Nurul Haq, Fetry Wuryasti, Gabriela Jessica Restiana Sihite, Gana Buana, Ghani Nurcahyadi, Golda Eksa, Haufan H. Salengke, Hera Khaerani, Heryadi, Hillarius U. Gani, Iqbal Musyaffa, Irene Harty, Irvan Sihombing, Iwan Kurniawan, Jonggi Pangihutan M, Maggie Nuansa Mahardika, Mohamad Irfan, Muhamad Fauzi, Nur Aivanni Fatimah, Nurtjahyadi, Panca Syurkani, Permana Pandega Jaya, Puput Mutiara, Putri Anisa Yulianti, Raja Suhud V.H.M, Ramdani, Retno Hemawati, Richaldo Yoelianus Hariandja, Rommy Pujianto, Rudy Polycarpus, Selamat Saragih, Sidik Pramono, Siswantini Suryandari, Siti Retno Wulandari, Sugeng Sumariyadi, Sulaiman Basri, Sumaryanto, Susanto, Syarief Oebaidillah, Tesa Oktiana Surbakti, Thalatie Yani, Thomas Harming Suwarta, Usman Iskandar, Wisnu AS, Zubaedah Hanum Biro Redaksi: Dede Susianti (Bogor); Eriez M. Rizal (Bandung); Kisar Rajagukguk (Depok); Firman Saragih (Karawang); Sumantri Handoyo (Tangerang); Yusuf Riaman (NTB); Baharman (Palembang); Haryanto (Semarang); Widjajadi (Solo); Faishol Taselan (Surabaya) DIVISI TABLOID, MAJALAH, DAN BUKU (PUBLISHING) Kepala Divisi: Budiana Indrastuti Asisten Kepala Divisi: Tjahyo Utomo Redaktur: Sri Purwandhari CONTENT ENRICHMENT Periset: Heru Prasetyo (Redaktur), Desi Yasmini S,

Gurit Adi Suryo, Dhika Kusuma Winata, Zico Rizki Bahasa: Dony Tjiptonugroho (Redaktur), Adang Iskandar, Henry Bachtiar, Meirisa Isnaeni, Ridha Kusuma Perdana, Riko Alfonso, Suprianto ARTISTIK Asisten Kepala Divisi: Rio Okto Waas Redaktur: Annette Natalia, Budi Setyo Widodo, Donatus Ola Pereda, Gatot Purnomo, Gugun Permana, Marjuki, Ruddy Pata Areadi Staf Artistik: Ami Luhur, Ananto Prabowo, Aria Mada, Bayu Wicaksono, Briyan Bodo Hendro, Catherine Siahaan, Dedy, Dharma Soleh, Duta Amarta, Fauzi Zulkarnaen, Haris Imron Armani, Haryadi, Marionsandez G, Muhamad Nasir, Muhamad Yunus, Nana Sutisna, Nehemia Nosevy Kristanto, Novi Hernando, Novin Herdian, Nurkania Ismono, Nurul Arohmat, Pamungkas Bayu Aji, Reza Fitarza Z, Rio Thaba Pratama Burhan, Riri Puspa Destianty, Rugadi Tjahjono, Seno Aditya, Swielida Angraita, Tampan Destawan, Tutik Sunarsih Olah Foto: Andi Nursandi, Sutarman PENGEMBANGAN BISNIS Kepala Divisi Marketing Communication: Fitriana Saiful Bachri Kepala Divisi Iklan: Gustaf Bernhard R Asisten Kepala Divisi Iklan: Wendy Rizanto Perwakilan Bandung: Sulaeman Gojali (022) 4210500; Surabaya: (031) 5667359; Yogyakarta: Andi Yudhanto (0274) 523167. KORESPONDEN Jawa Barat: Benny Bastiandy, SE (Cianjur/Sukabumi), Budi Mulia Setiawan, Depi Gunawan (Bandung), Nurul Hidayah (Cirebon), Reza Sunarya (Purwakarta), Setyabudi Kansil (Cianjur), Kristiadi (Tasikmalaya),

Banten: Deni Aryanto (Tangerang Selatan) Jawa Tengah: Akhmad Safuan (Pekalongan), Djoko Sardjono (Klaten), Ferdinand (Solo), Liliek Dharmawan (Purwokerto), Tosiani S (Temanggung), Supardji Rasban (Brebes), Yogyakarta: Agus Utantoro, Ardi Teristi Hardi, Furqon Ulya Himawan, Jawa Timur: Abdus Syukur (Pasuruan), Bagus Suryo Nugroho (Malang), Edy Saputra (Blitar), Heri Susetyo (Sidoarjo), Khoirul Hamdani (Banyuwangi), Muhammad Ahmad Yakub (Bojonegoro), Muhammad Ghozi (Madura), Sunarwoto (Madiun) Aceh: Amiruddin Abdullah (Pidie), Hendra Saputra (Banda Aceh), Sumatra Utara: Januari Hutabarat (Taput), Puji Santoso, Yennizar (Medan), Sumatra Barat: Hendra Makmur, Yose Hendra (Padang), Riau: Bagus Himawan, Rudi Kurniawansyah (Pekanbaru), Kepri: Hendry Kremer (Batam), Bangka Belitung: Rendy Ferdiansyah (Pangkalpinang), Bengkulu: Marliansyah, Jambi: Solmi, Lampung: Ahmad Novriwan (Bandarlampung), Kalimantan Barat: ArisMunandar (Sungai Raya), Kalimantan Tengah: Surya Suryanti (Palangkaraya), Kalimantan Selatan: Denny Susanto (Banjarmasin), Kalimantan Timur: Syahrul Karim (Balikpapan), Sulawesi Utara: Voucke Lontaan (Manado), Sulawesi Tengah: M Taufan SP Bustan (Palu), Subandi Arya (Poso), Sulawesi Barat: Farhanuddin (Mejene), Sulawesi Tenggara: Abdul Halim Ahmad (Kendari), Sulawesi Selatan: Lina Herlina (Makassar), Bali: Arnoldus Dhae (Denpasar), Gede Ruta Suryana (Kuta), NTT: Alexander Paulus Taum (Lembata), Palce Amalo (Kupang), Maluku Utara: Burhanuddin Arsyad (Ternate), Maluku: Hamdi Jempot (Ambon),

Papua: Marcelinus Kelen (Jayapura) Telepon Layanan Pembaca: (021) 5821303 Telepon Iklan: (021) 5812113, 5801480 Fax Iklan: (021) 5812107, 5812110 Fax Customer Service: (021) 5820476, Telepon Sirkulasi: (021) 5812095, Telepon Distribusi: (021) 5812077, Telepon Percetakan: (021) 5812086, Harga Langganan: Rp89.000 per bulan (Jabodetabek), di luar P. Jawa + ongkos kirim, No. Rekening Bank: a.n. PT Citra Media Nusa Purnama Bank Mandiri - Cab. Taman Kebon Jeruk: 117-009-500-9098; BCA - Cab. Sudirman: 035-3065014, Diterbitkan oleh: PT Citra Media Nusa Purnama, Jakarta, Alamat Redaksi/Tata Usaha/Iklan/Sirkulasi: Kompleks Delta Kedoya, Jl. Pilar Raya Kav. A-D, Kedoya Selatan, Kebon Jeruk, Jakarta Barat - 11520, Telepon: (021) 5812088 (Hunting), Fax: (021) 5812105 (Redaksi) e-mail: redaksi@mediaindonesia.com, Percetakan: Media Indonesia, Jakarta, ISSN: 0215-4935, Website: www.mediaindonesia. com, DALAM MELAKSANAKAN TUGAS JURNALISTIK, WARTAWAN MEDIA INDONESIA DILENGKAPI KARTU PERS DAN TIDAK DIPERKENANKAN MENERIMA ATAU MEMINTA IMBALAN DENGAN ALASAN APA PUN


SUARA ANDA

RABU, 20 SEPTEMBER 2017

EDITORIAL

Tanggapan Editorial

19 September 2017

Pasti Ada Limit

Menuntaskan Saracen tanpa Berlama-lama T

9

IDAK cuma narkoba, terorisme, dan korupsi, bangsa ini kini menghadapi ancaman yang sungguh luar biasa membahayakan, yakni ujaran kebencian. Karena itu, ketika pintu gerbang untuk memberangus kejahatan tersebut telah terbuka, pantang bagi penegak hukum untuk tidak segera menuntaskannya. Ujaran kebencian dengan segala bentuknya telah menjelma sebagai virus ganas yang berbiak liar dan menjangkiti sebagian anak bangsa untuk bermusuhan. Bahkan, tak berlebihan jika kita mengibaratkan ujaran kebencian sebagai kanker stadium empat yang siap menggerogoti tiang-tiang persatuan. Yang lebih membahayakan, ujaran kebencian tak cuma memangsa akal sehat orang per orang, tetapi juga telah menjadi komoditas menguntungkan bagi orang-orang yang tak berakal. Ia barang dagangan bagi mereka dengan jiwa yang disesaki libido permusuhan dan dipenuhi nafsu agar bangsa ini pecah berantakan. Lebih celaka lagi, sebagai barang jualan, ujaran kebencian tak sepi peminat. Sama halnya penjual, sang pembeli pun tak sungkan menggadaikan moral dan akal sehat, yang penting kepentingan pribadi ataupun kelompok terpenuhi. Mereka tak lagi peduli perilaku busuk itu mengancam persatuan. Terbongkarnya sindikat penjual ujaran kebencian, isu SARA, dan fitnah bernama Saracen mengonfirmasi situasi yang membahayakan itu. Jelas sudah bahwa maraknya ujaran kebencian utamanya di panggung

media sosial tak cuma disebabkan kemunduran moral individu, tetapi juga dikreasi sedemikian rupa oleh mereka yang berhati angkara. Kita mengapresiasi keberhasilan Polri dalam mengungkap jaringan Saracen. Sayangnya, meski hal itu sudah hampir sebulan berselang, publik belum juga mendapatkan gambaran terang benderang perihal sindikat tersebut. Padahal, dugaan demi dugaan soal sepak terjang Saracen yang dibeberkan polisi begitu bombastis. Penyidik Tindak Pidana Siber Bareskrim Polri, misalnya, pernah mengutarakan ada 800 ribu akun Facebook yang terkait dengan sindikat itu. Diungkapkan pula bahwa Saracen dibentuk tak semata untuk mendulang uang dari bisnis ujaran kebencian, tetapi juga didasari motif politik. Selanjutnya, Saracen disebut dipersiapkan untuk Pemilu 2019. Termutakhir, Polri mengatakan pengguna jasa Saracen yang telah ditetapkan sebagai tersangka, yakni Asma Dewi, adalah simpatisan partai politik. Jika benar semua dugaan tersebut, Saracen jelas bukan sindikat biasa. Logikanya, pasti ada kekuatan besar yang membuat mereka ada dan merajalela. Amat kecil kemungkinan Saracen bisa eksis hanya karena sejumlah orang yang telah ditahan. Kewajiban bagi Polri agar secepatnya membuat kasus Saracen terang benderang. Menemukan dan menjerat secara hukum mereka yang berada di balik Saracen merupakan keharusan karena dari situlah produktivitas

PASTI ada limit waktunya karena yang ditelusuri tidak bisa dipastikan, memang sih polisi juga mau secepatnya tapi hanya mereka yang bisa memastikan bahwa penyelidikan sudah cukup.

Sam Caparoeni

Caci Maki Dijual

PARADOKS, caci maki dijual. Ada yang beli. Politik juga tujuannya kuasa.

Nyoman Wardhana

Suhu Politik Memanas

YANG jelas gara-gara kelompok seperti ini suhu politik semakin memanas, orang bawaannya juga berkelahi saja, jadi harus cepat dibersihkan.

Katana Sagaboy

Siasat Jahat

MEMBONGKAR otak jaringan ini yang diduga para politisi yang menggunakan siasat jahat dalam bersaing, terutama dalam pemilihan kepala daerah.

@albertkakiay

Mentalitas Bangsa

SEBENARNYA kalau mayoritas masyarakatnya bisa berpikir kritis dan tidak gampang kena hasut, saya pikir Saracen tidak bakal begitu booming. Jadi yang menjadi permasalahan sesungguhnya ialah mentalitas bangsa ini. Ada apa dan mengapa bisa mudah sekali percaya dengan hasutan?

secularwitch

ujaran kebencian bisa ditekan. Menjerat secara hukum para pengguna jasa Saracen merupakan keniscayaan karena dari situlah rantai bisnis ujaran kebencian bisa dipangkas. Kita yakin Polri mampu menuntaskan kasus Saracen setuntas-tuntasnya dengan cepat dan tepat tanpa perlu berlama-lama. Akan sia-sia jika kepolisian hanya bisa mengusut perkara itu di permukaan tanpa kedalaman, sedangkan kekuatan besar di baliknya tetap bebas melenggang. Kasus Saracen ialah pertaruhan bagi Polri apakah mereka memang layak diandalkan untuk membasmi ujaran kebencian oleh siapa pun dan latar belakang apa pun, atau justru sebaliknya. Rakyat butuh bukti secepatnya bahwa perkara Saracen diungkap bukan sekadar untuk membuat kehebohan.

Pendidikan Karakter

SAYA rasa mentalitas masyarakat kita masih kurang. Selain itu juga kurangnya informasi yang jelas, kurang menyaksikan berita-berita yang positif sehingga mudah dipengaruhi. Saya berharap bisa cepat dituntaskan, soalnya ini berpotensi memecah belah bangsa. Peluang itu cukup besar karena ditambah dengan isu-isu agama yang membuat masyarakat intoleransi. Selain itu, pendidikan karakter bangsa harus di tingkatkan.

haryati_natesh1

Harus Segera

KASUS Saracen harus segera dituntaskan.

joeharianto

Jadi Perioritas

KASUS Saracen menjadi prioritas setelah kasus Novel Baswedan.

egharanu

DUTA

Tidak Boleh Ragu

KEPOLISIAN Republik Indonesia (Polri) tidak boleh raguragu walau didapati biang Saraceh ada tokoh-tokoh. Sikat dan bawa mereka ke meja hijau segera. Hukum harus tetap ditegakkan.

FORUM Kirimkan keluhan dan komentar Anda tentang pelayanan publik ke e-mail: forum@mediaindonesia.com

@Pra36620672Heru

Kirimkan komentar Anda atas tema: Lindungi Anak dari Penyalahgunaan Obat seperti PCC (18-23 September 2017) opini publik ke e-mail: forum@mediaindonesia.com

Berharap pada Polri

UJARAN kebecian tidak boleh dibairkan karena memecahbelah persatuan. Saya berharap Polri segera menuntaskan kasus ini.

@Athar

Apresiasi untuk Warga Menceng, Kalideres yang Peduli Lingkungan

K

EBERSIHAN di Ibu Kota Jakarta ini belum menjadi budaya dan mendarah daging. Tidak mengherankan bila banyak tempat di Jakarta kotor dan kumuh. Itu tidaklah mengherankan karena masyarakatnya sulit menerapkan hidup bersih. Walaupun Pemerintah Provinsi DKI Jakarta telah menyediakan sarana dan prasarana, tetap saja budaya bersih belum menjadi budaya. Salah satunya ialah penyediaan tempat sampah. Tetap saja masih ada masyarakat yang membuang sampah sembarangan. Budaya bersih tidak saja menyoal sampah, tetapi juga membuat lingkungan yang nyaman dan asri. Meski di sejumlah tempat area permukiman semakin padat dan menyempit akibat pembangunan gedung-gedung bertingkat, masih ada warga di Ibu Kota ini yang tetap memedulikan lingkungan sekitar. Salah satunya yang dilakukan warga di Gang Asem, Jalan Pelopor, Menceng, Kelurahan Kalideres, Jakarta Barat. Tanaman yang tumbuh di sisi kanan-kiri selokan merupakan wujud warga yang menjaga kelestarian lingkungan dan memanfaatkan sedikit ruangan. Mereka menanam tanaman di sekitar tempat tinggal mereka juga untuk kebutuhan bersama. Pasalnya, tanaman

Harus Cerdas

MASYARAKAT harus cerdas dalam memilah informasi di media sosial..

@Ayu-chan

Saya memberikan apresiasi tinggi kepada sejumlah warga di wilayah Menceng yang peduli terhadap lingkungan. yang mereka tanam juga sangat dibutuhkan, seperti pandan, kunyit, suji, binahong, lidah buaya, hingga cabai. Selain menanam, warga juga rajin membersihkan selokan sehingga wilayah itu selain bersih juga asri. Saya memberikan apresiasi tinggi kepada sejumlah warga di wilayah Menceng yang peduli terhadap lingkungan dan berharap kebiasaan warga di wilayah itu menular pada seluruh warga Jakarta karena kebersihan ialah pangkal kesehatan. Pemerintah daerah juga diharapkan peduli terhadap lingkungan di wilayah permukiman dengan memberikan ruang dan sarana prasarana bagi warga Jakarta untuk menanam meskipun di area sempit.

Kevi Laras Wana Tegal Alur, Kalideres, Jakarta

% " $ % " $

WARTA EKONOMI

INDONESIA CORPORATE PR AWARD 2017 2 4

4th

*;237* #4*&/*5

/( . "+."( ", 3 ##'"-% '',**( ' % ,.%)% ' ")! .*. / ,*.* 0 & ,.

$2 /( 2*4#,( *27*5. *8&2,&2 "*48'0./ 2)32*6.&

*;237* #4*&/*5

#.#) "(+$-' #,1-0 *78& *9&2 31.6.32*5 !

#.#) 2%(#,1#/# *27*5. 3182./&6. )&2 2+351&7./& "*48'0./ 2)32*6.&

PEMBERITAHUAN KEPADA PARA PEMEGANG SAHAM PT HERO SUPERMARKET Tbk Diberitahukan kepada para Pemegang Saham bahwa PT Hero Supermarket Tbk (“Perseroan�) akan menyelenggarakan Rapat Umum Pemegang Saham Luar Biasa (“Rapat�) pada tanggal 30 Oktober 2017. Sesuai ketentuan Peraturan Otoritas Jasa Keuangan Nomor 32/POJK.04/2014, Pemanggilan dan mata acara Rapat akan diumumkan dalam sedikitnya 1 (satu) surat kabar harian berbahasa Indonesia yang berperedaran nasional, situs web Bursa Efek Indonesia dan situs web Perseroan pada tanggal 6 Oktober 2017. Pemegang Saham yang berhak hadir atau diwakili dalam Rapat adalah Pemegang Saham yang namanya tercatat dalam Daftar Pemegang Saham Perseroan pada tanggal 5 Oktober 2017 pukul 16:00 WIB. Setiap usulan Pemegang Saham akan dimasukkan dalam mata acara Rapat jika memenuhi persyaratan dan harus sudah diterima oleh Direksi Perseroan melalui surat tercatat paling lambat 7 (tujuh) hari sebelum tanggal Pemanggilan Rapat.

.1*5.&-/&2 30*-

Tangerang Selatan, 20 September 2017 PT HERO SUPERMARKET Tbk Direksi .1*5.&-/&2 30*-

,%#' &3&/1#/(

"1 ")%)$

!"'

/ "+."( ", ##'"-% '',**( ' % ,.%)% ' ")! .*. / ,*.* 0 & ,.

# "

! ! ! ! / "+."( ", ##'"-% '',**( ' % ,.%)% ' ")! .*. / ,*.* 0 & ,.

PENGUMUMAN LELANG Nomor: 02/PLSDB/0917

# "

STRATEGI PR YANG EFEKTIF UNTUK MENINGKATKAN CITRA PERUSAHAAN DI ERA DISRUPTIF EKONOMI /( . "+."( ", 3 ##'"-% '',**( ' % ,.%)% ' ")! .*. / ,*.* 0 & ,.

35 135* .2+351&7.32 &2) 64326356-.4 34435782.7.*6 40*&6* (327&(7 '(*%# . (#,# .

*1&.0 ).&2& 6&5&69&7. ;&-33 (31 $*04 827.2, &: &0&1 /32+.51&6. &0&1 &0& //32+.51&6. 32+ 6. *)82, %&57& 0 61&.0 3 $*'*7 &4&2,&2 "36 &/&57&

Dengan ini diumumkan bahwa BPJS Kesehatan Kantor Pusat akan mengadakan Lelang: Judul

Jadwal

Data Center (DC) dan Data Recovery Center (DRC) BPJS Kesehatan

Pengumuman : 20-25 September 2017 Pendaftaran : 20-29 September 2017

Syarat-syarat administrasi yang harus dipenuhi dan informasi lainnya untuk mengikuti Lelang ini, dapat dilihat pada Papan Pengumuman di BPJS Kesehatan Kantor Pusat, Jl. Let. Jend. Suprapto, Kavling 20 Nomor 14, Cempaka Putih, Jakarta Pusat dan website www.bpjs-kesehatan.go.id sesuai jadwal diatas. Jakarta, 20 September 2017 Panitia Lelang Pengadaan Barang/Jasa BPJS Kesehatan Kantor Pusat Tahun 2017


10

RABU, 20 SEPTEMBER 2017

PERKOTAAN Dewan Dukung Kewajiban RS Bermitra dengan BPJS

MI/ROMMY PUJIANTO

ALIH FUNGSI TROTOAR: Ratusan kendaraan parkir di trotoar di kawasan Karet Semanggi, Jakarta Pusat, kemarin. Trotoar yang seharusnya untuk pejalan kaki tetapi digunakan untuk parkir sepeda motor. Bentuk pelanggaran ketertiban umum itu hingga saat ini terkesan dibiarkan sehingga menyebabkan suasana lalu lintas di kawasan tersebut semrawut.

Penaikan Tunjangan DPRD Ditunda NICKY AULIA WIDADIO

nicky@mediaindonesia.com

A

NGGOTA DPRD DKI Jakarta batal mendapatkan kenaikan tunjangan tahun ini. Rancangan Peraturan Daerah (Raperda) tentang Hak Keuangan dan Administratif Pimpinan dan Anggota DPRD DKI Jakarta belum disahkan. Karena itu, anggaran untuk penaikan tunjangan anggota dewan pun tak bisa dimasukkan ke Anggaran Pendapatan dan Belanja Daerah Perubahan (APBD-P) DKI Jakarta 2017. Gubernur DKI Jakarta Djarot Saiful Hidayat mengatakan pihak eksekutif telah mengunci anggaran yang tertera dalam Kebijakan Umum Anggaran dan Plafon Prioritas Anggaran Sementara (KUAPPAS) DKI 2017, yang merupakan dasar dan pedoman dalam menyusun APBD-P DKI. Karena itu,

KUA-PPAS yang menjadi dasar penyusunan APBD-P DKI 2017 sudah resmi dikunci. Djarot menegaskan tidak boleh ada anggaran susulan apa pun alasannya. Djarot menyebut anggaran untuk penaikan tunjangan anggota DPRD DKI baru bisa dimasukkan di APBD DKI 2018. “Kami sudah lama ajukan (anggaran), rupanya memang agak lelet ya APBD perubahan ini. Kecuali mungkin di (APBD) 2018 nanti bisa,” kata Djarot di Lapangan IRTI Monas, Jakarta Pusat, kemarin. Nasib kenaikan tunjangan anggota DPRD DKI Jakarta bergantung pada raperda yang merupakan turunan dari Peraturan Pemerintah (PP) Nomor 18 Tahun 2017 tentang Hak Keuangan dan Administratif Pimpinan dan Anggota DPRD. “Target kita akhir September selesai. Sebenarnya PP Nomor 18 Tahun 2017 itu ada batas waktunya,

2 September. Ini sudah molor,” kata Djarot. Setelah raperda itu disahkan, perlu dibuat peraturan gubernur (pergub) yang mengatur nominal kenaikan tunjangan tersebut karena perda hanya memuat soal aturannya. “Ya tergantung perdanya, dong. Perdanya belum. Baru kalau perda sudah ada, baru pergub,” ungkap Djarot. Dihubungi secara terpisah, anggota Komisi B DPRD DKI Jakarta Syarifuddin mengatakan pihaknya tetap menargetkan anggaran untuk kenaikan tunjangan bisa dimasukkan ke APBD-P 2017. “Begini, kita kan yang pelakupelakunya, masalah nanti itu masuk di perubahan 2017 atau 2018

tergantung kita,” ujarnya kepada Media Indonesia, kemarin. Menurutnya, Raperda Hak Keuangan tersebut tengah dievaluasi di Kementerian Dalam Negeri dan bisa disahkan pada September ini. “Karena kita sudah membuat rencana kerja tahunan anggota dan ini bisa masuk di perubahan. Namun, kalau waktunya enggak terkejar, masuk di, katakanlah di 2018, tapi kita juga enggak mau ketinggalan waktu. Teman-teman menargetkan kalau bisa di perubahan 2017 ini bisa masuk,” jelas Syarifuddin.

Anggaran siluman Djarot menegaskan KUA-PPAS sudah dikunci, tidak boleh ada anggaran susulan yang masuk. Djarot

tidak ingin kasus anggaran siluman terulang. “Kita sudah sepakat untuk disiplin pakai sistem e-budgeting. Tidak boleh seperti itu. Kalau mau dikaji betul dan penting itu nanti di 2018,” tegasnya. Ia menyebut ada anggaran susulan sebesar Rp1,8 triliun untuk pengadaan lahan dan alat berat di dinas sumber daya air (SDA). Usulan itu, ujarnya, datang dari pihak eksekutif maupun legislatif. “Ada susulan itu yang masuk Rp1,8 triliun. Saya katakan tidak, kunci. Turun lagi menjadi Rp1,5 triliun, saya bilang tidak, dan alhamdulillah bisa kami kunci,” ungkapnya. Djarot pun berkukuh anggaran itu tidak bisa disertakan. “Saya tegaskan tidak boleh lagi ada proyekproyek liar yang masuk ke situ. APBD perubahan ini harus benarbenar kami pelototi, kami harus teliti,” tegasnya. (Ssr/J-4)

RENCANA Pemprov DKI Jakarta menerbitkan Peraturan Gubernur (Pergub) tentang kewajiban rumah sakit untuk bermitra dengan BPJS Kesehatan, didukung anggota dewan. “Harus itu, setuju. BPJS kan lembaga di bawah presiden, mendukung kebijakan pemerintah, untuk kepentingan rakyat,” kata anggota Komisi E DPRD DKI Ashraf Ali, kemarin. Meski pemerintah pusat sudah mengatur tentang kerja sama rumah sakit dengan BPJS Kesehatan, Ashraf menilai, tetap diperlukan peraturan di daerah untuk mempertegas aturan. “Ini kan untuk yang ada di wilayah DKI Jakarta. Khususnya rumah sakit swasta, harus bermitra dengan BPJS Kesehatan,” ujar anggota Fraksi Golkar DPRD DKI itu. Dalam pergub tersebut, ujarnya, harus terdapat sanksi yang tegas bagi rumah sakit yang tidak bergabung dengan BPJS Kesehatan. “Rumah sakit tidak mematuhi itu ya ditutup saja, saran saya tutup saja operasionalnya,” tegasnya. Sebelumnya, Gubernur DKI Jakarta Djarot Saiful Hidayat menyampaikan rencana penerbitan pergub untuk mengatur kewajiban rumah sakit, baik pemerintah maupun swasta, untuk bermitra dengan BPJS Kesehatan. Penerbitan pergub itu akan dikebut, menjelang akhir masa jabatannya sebagai gubernur. “Akan selesailah selama dua minggu sebelum akhir masa jabatan. Ini dengan kekhususan Jakarta. Kita bisa keluarkan pergub karena apa karena tujuannya melayani warga Jakarta,” ujarnya. Hal itu dilakukan Djarot agar kasus meninggalnya bayi Tiara Debora Simanjorang di RS Mitra Keluarga Kalideres tidak terulang. Kepala Dinas Kesehatan (Dinkes) DKI Jakarta, Koesmedi Priharto, mengatakan setelah pergub itu berlaku nanti, pemprov tidak akan memperpanjang dan tidak mengeluarkan izin bagi rumah sakit yang belum gabung dengan BPJS Kesehatan. “Yang kedua, kalau dia (pasien) harus dirujuk, yang mencari tempat rujukannya bukan pasien, tapi rumah sakit,” kata dia. (MTVN/J-4)

Ada Trans-Jabodetabek, 50% Pengendara Diharapkan Beralih

ANTARA/BERNADETA VICTORIA

RENCANA RELOKASI KAMPUNG BANDAN: Foto aerial permukiman padat penduduk yang terbakar

beberapa waktu lalu di Kampung Bandan, Jakarta Utara, kemarin. Lahan seluas 2,5 hektare yang dihuni sebanyak 1.500 kepala keluarga di Kampung Bandan akan direlokasi untuk pembangunan proyek MRT Fase II yang menghubungkan Bundaran HI-Kampung Bandan.

BUS Trans-Jabodetabek Premium rute Mega City Bekasi-Plaza Senayan terus dievalusi setelah hampir satu bulan diuji coba. Kendaraan yang dirancang supernyaman dan mewah itu diharapkan merangsang penggunaan angkutan umum dan mengurangi arus kepadatan kendaraan di Jakarta dan kota satelitnya. “Target kita adalah mengurangi kendaraan pribadi karena yang membuat padat lalu lintas ini kendaraan (pribadi). Kalau semua pengendara jadi satu, itu akan mengurangi kepadatan di jalan raya,” kata Menteri Perhubungan Budi Karya Sumadi saat menjajal bus TransJabodetabek Premium menuju Plaza Senayan, kemarin. Budi berharap Trans-Jabodetabek Premium nantinya menjadi angkutan alternatif bagi masyarakat, di samping LRT. Dia menargetkan pengoperasian Trans-Jabodetabek Premium dapat mengurangi volume kendaraan pribadi di jalan raya. Namun, ia mengakui uji coba

Bukan hanya Koruptor yang bakal Kena OTT

S

EORANG warga menyanyikan Indonesia Raya di tepi sebuah jalan. Di sampingnya para petugas kebersihan memegang lembaran formulir denda membuang sampah sembarangan. Bukan tengah melaksanakan upacara bendera atau mengamen, warga itu baru saja tertangkap membuang sekantong sampah plastik di selokan. Bukan hanya koruptor yang kini bisa kena operasi tangkap tangan (OTT). Mereka yang buang sampah sembarangan di DKI Jakarta juga bisa terjerat OTT. Meski sudah

hadir tiga tahun, Peraturan Daerah (Perda) Nomor 3/2013 tentang Pengelolaan Sampah agaknya belum menimbulkan kepatuhan di tengah masyarakat. Tindakan tegas lewat OTT pun mau tidak mau harus dijalankan. Sejak 2017, Dinas Lingkungan Hidup DKI Jakarta menangkap tangan sekitar 700 pelanggar yang membuang sampah sembarangan. Ada yang membuang sampah di sungai, di jalanan, hingga di area pada event tertentu. Bagi mereka yang ‘apes’, denda Rp100 ribu hingga Rp500 ribu pun harus

dilunasi. Di kawasan Kebon Jeruk, Jakarta Barat, petugas menangkap tangan sebuah mobil boks dari usaha katering. Sekitar pukul 02.00, dengan entengnya mereka membuang sisa-sisa katering ke sungai. “Itu tahun lalu. Mereka enggak mau bayar retribusi sampah. Jadi, mereka cari cara instannya dengan buang ke sungai,” kenang Kepala Dinas Lingkungan Hidup DKI Jakarta Isnawa Adji. Mobil itu disita, sopirnya diamankan. Mereka diminta

membayar denda sebesar Rp10 juta, dengan menimbang pelaku bukan lagi perorangan, melainkan industri rumahan. Sejak 2016, Dinas LHK telah mengumpulkan Rp201 juta dari denda buang sampah sembarangan. Sebesar Rp64 juta di antaranya didapat sejak Januari 2017. Dana tersebut kemudian disetor ke kas daerah Pemprov DKI Jakarta. Mereka yang tertangkap tangan diminta mengisi formulir dan dibuatkan berita acara. Pembayaran biasanya dilakukan

dianggap belum maksimal karena masyarakat harus berganti-ganti sarana transportasi untuk satu kali perjalanan dari rumah menuju titik keberangkatan, hingga ke tujuan. “Saya pikir kita juga harus lebih kreatif, kita mungkin juga harus melakukan angkutan bus point to point artinya (misalnya) dari Jababeka ke Thamrin, dari Lippo Cikarang langsung ke mana, dari Kemang Pratama menuju tempat tertentu,” jelasnya. Pada kesempatan sama, Kepala

Badan Pengelola Transportasi Jabodetabek (BPTJ) Bambang Prihartono berharap pengoperasian TransJabodetabek dapat menyebabkan 50% pengguna kendaraan pribadi dapat beralih ke angkutan umum. “Harapannya warga Bekasi dapat mengoptimalkan penggunaan layanan ini,” tutupnya. BPTJ menargetkan waktu tempuh Trans-Jabodetabek Premium dari Bekasi-Jakarta tidak lebih dari 90 menit. Selama uji coba sejak 7 September, waktu tempuh Bekasi-Senayan pada jam sibuk hanya mencapai 1 jam 20 menit. “KPI (key performance indicators) kami point to point tidak boleh lebih dari 1 jam 30 menit,” ujar Bambang. Menurutnya, bus itu dilengkapi sejumlah fasilitas, seperti kursi bersabuk pengaman, wi-fi gratis, dan lewat jalur khusus angkutan umum (JKAU) di tol. Tarif untuk satu kali perjalanan Rp20 ribu, dan tarif flat untuk parkir kendaraan pribadi di Mega City Bekasi. (Cah/Ssr/J-4)

secara langsung. Belum ada sistem untuk melakukan pembayaran denda paksa sampah secara nontunai. “Banyak juga yang kaget kalau ternyata buang sampah bisa diOTT. Kalau masyarakat ada yang melihat orang buang sampah sembarangan, beri teguran simpatik saja. Enggak perlu sampai berantem. Yang penting edukasinya sampai,” tutur Isnawa. Isnawa menyebut, tidak selamanya para pelanggar dikenai denda. Pelangar perorangan dengan tingkat pelanggaran rendah yang menyadari dan mau mengubah perilaku mereka bisa dapat kelonggaran. Ada yang diminta menyanyikan Indonesia

Raya, atau dipasangi sandwich board bertuliskan ‘Saya buang sampah sembarangan’. “Atau kita suruh bantuin memunguti sampah. Jadi, yang terpenting adalah mengedukasi pelaku pembuang sampah,” kata Isnawa. Gubernur DKI Jakarta Djarot Saiful Hidayat mendukung OTT sampah digalakkan kembali. Sanksinya bukan hanya denda, melainkan juga dipermalukan melalui media sosial. “Difoto, terus sebar. Kalau dia nuntut, kan dia salah. Koruptor saja dipampang fotonya, malu enggak dia?” ucap Djarot di Taman Menteng, Sabtu (16/9) lalu. (Nicky Aulia Widadio/J-4)

“Target kita adalah mengurangi kendaraan pribadi karena yang membuat padat lalu lintas ini kendaraan pribadi.” Budi Karya Sumadi Menteri Perhubungan


PELAYANAN

RABU, 20 SEPTEMBER 2017

11

MI/GANA BUANA

INSTALASI STROKE: Suasana halaman depan bangunan Rumah Sakit Umum Daerah (RSUD) dr Chasbullah Abdulmadjid di Kota Bekasi, Jawa Barat, kemarin. RSUD dr Chasbullah Abdulmadjid membangun tempat khusus penanganan stroke, yakni Instalasi Gawat Darurat (IGD) Unit Stroke. Pengadaan instalasi stroke tersebut karena penderita stroke di Kota Bekasi tergolong tinggi, dalam satu hari bisa lima sampai enam pasien baru bertambah.

Hindarkan Kota Bekasi dari Stroke Jumlah pasien sangat meningkat sejak adanya program BPJS kesehatan. Hal itu menjadi masalah bagi RSUD Kota Bekasi karena mereka kekurangan fasilitas maupun tenaga kerja. GANA BUANA

gana@mediaindonesia.com

P

tama dapat langsung diperiksa melalui CT Scan. Hasil pemeriksaan sudah harus diberikan kepada tim medis dalam waktu 5 menit. Dokter yang menangani pasien harus segera menganalisis untuk memastikan perawatan yang akan diberikan pada pasien.

ENDERITA stroke di Kota Bekasi tergolong tinggi. Dalam satu hari bisa lima sampai enam pasien baru bertambah. Rumah Sakit Umum Daerah (RSUD) dr Chasbullah Abdulmadjid Gaya hidup Kota Bekasi memutuskan mengadakan temBila masa golden period tidak terlewat, pat khusus penanganan stroke yang disebut penderita stroke bisa memperpendek masa Instalasi Gawat Darurat (IGD) Unit Stroke. inap di rumah sakit. Biasanya mereka bisa Gedung khusus penanganan penyakit menghabiskan perawatan intensif di rumah stroke itu berada dalam lingkungan RSUD sakit minimal tiga pekan sebelum menjalani dr Chasbullah Abdulmadjid di Jalan Mayor terapi rutin. Setelah IGD Unit Stroke hadir, Oking, Bekasi Timur, Kota Bekasi. Bangunan diharapkan masa perawatan intensif bisa sudah diresmikan pada Maret 2017 dengan diperpendek hingga maksimal dua hari. mengambil nama Pahlawan Kota Bekasi, “Penyakit ini menyerang otak lantaran gaya Mayor Oking. Di Gedung Mayor Oking inilah hidup pasien yang tidak sehat. Dampaknya, berdiri IGD Unit Stoke yang dipersiapkan mu- pasien yang sembuh tidak akan pulih seperti lai beroperasi November sedia kala. Masa pemumendatang. lihannya pun beragam Kepala Bidang Pelatergantung keparahan yanan Medis RSUD Chasyang menyerang otak bullah Abdulmadjid pasien.” Sudirman menjelaskan Sebagai persiapan, saat Gedung Mayor Oking ini pihaknya sedang merfokus pada pelayanan ekrut dan melatih petumedis neurologi dan ragas penanganan stroke. wat inap, termasuk peSatu ruangan IGD dilayanan unit stroke. Di siapkan lengkap dengan tempat ini, pasien penenam ranjang pasien. derita stroke akan menKebutuhan fasilitas dapat pelayanan cepat akan disesuaikan dengan sehingga masa penyemjumlah penderita stroke. buhan tak berlarut. “Klinik ini dibuka untuk Penderita stroke di umum. Semua pasien peRSUD dr Chasbullah Abmakai jaminan kesehatan dulmadjid selama ini haapa pun bisa ditangani.” nya dilayani melalui pe- Sudirman Wakil Direktur Umum nanganan IGD biasa. Mau Kepala Bidang Pelayanan Medis dan Keuangan RSUD dr tidak mau mayoritas pen- RSUD dr Chasbullah Abdul Majid Chasbullah Abdulmadjid derita stroke melewatkan Kota Bekasi Tri Sulistiamasa golden period. Padahal, masa itu ialah ningsih yang dihubungi terpisah mengakui waktu untuk penanganan cepat pertama. ruang IGD umum memang tidak lagi efektif Pasien yang ditangani di bawah 6 jam untuk pertolongan pertama penderita stroke. setelah gejala awal merupakan saat paling Sebabnya, pelayanan di ruangan itu setiap penting untuk memperkecil risiko. Masa hari disesaki pasien yang hendak mendapatpenyembuhan pun akan lebih pendek kan perawatan gawat darurat lainnya. jika dibandingkan dengan pasien yang Jumlah pasien sangat meningkat sejak adapenanganannya di atas 6 jam. nya program BPJS kesehatan. Hal itu men“Selama ini lebih banyak pasien terlambat jadi masalah bagi RSUD Kota Bekasi karena mendapat penanganan cepat di IGD umum. kekurangan fasilitas serta tenaga kerja. “Saat Sebabnya, mereka harus antre dengan pasien ini beban RSUD sudah sangat tinggi sehingga penyakit lainnya. Akhirnya golden period penanganan harus dipecah,” lanjutnya. terlewat begitu saja,” jelas Sudirman. Apalagi, lanjut Sulis, akreditasi RSUD dr Umumnya penderita stroke kurang me- Chasbullah Abdulmadjid Kota Bekasi sudah mahami bagaimana langkah penanganan masuk tipe A. Ibarat hotel sudah mendapat pertama. Ketika mereka merasakan tanda- predikat bintang lima. Tentunya, layanan, tanda seperti mati rasa di sebagian tubuh, fasilitas sarana, dan prasarana harus lebih badan terasa lemas bahkan tak bisa bergerak ditingkatkan. sama sekali, mereka harus segera mendapatBila sesuai dengan perencanaan dan perkan penanganan medis. Bila tidak, sumbatan siapan, Tri menyatakan IGD Unit Stroke suyang menyerang otak penderita tersebut dah beroperasi pada November. Cepatnya akan keburu rusak. penanganan akan membantu pasien warga Dengan adanya IGD Unit Stroke, menurut Kota bekasi melewatkan masa-masa genting Sudirman, penderita pada pertolongan per- bagi hidupnya. (J-2)

“Selama ini lebih banyak pasien terlambat mendapat penanganan cepat di IGD umum. Sebabnya, mereka harus antre dengan pasien penyakit lainnya. Akhirnya golden period terlewat begitu saja.”

Berobat di Gedung Mayor Oking yang Mendapat Kucuran Rp152 Miliar GEDUNG Mayor Oking sudah berdiri gagah bahkan telah diresmikan pengoperasiannya pada Maret 2017. Pemantauan Media Indonesia, pekan lalu, masih ada beberapa bagian yang perlu sentuhan akhir. Misalnya, kabel instalasi listrik yang masih menjuntai di beberapa sudut gedung. Hal itu merupakan tanggung jawab Dinas Perumahan, Kawasan Permukiman dan Pertanahan Kota Bekasi yang membangun gedung. Wali Kota Bekasi Rahmat Effendi menyebutkan, pembangunan gedung baru RSUD Kota Bekasi itu menelan biaya Rp102 miliar. Dana itu bersumber dari APBD 2015 hingga 2016. “Pembangunan ini secara multi-years atau tahun jamak dan selesai awal 2017,” katanya. Rahmat berharap keberadaan rumah sakit yang baru ini memudahkan masyarakat yang ingin mendapatkan layanan kesehatan. Soalnya pemerintah juga telah mem-

bangun jalan tembus sebagai penghubung antara gedung lama dan yang baru. Jalan tembus dari Jalan Mayor Oking menuju Jalan Pramuka atau sebaliknya akan memudahkan akses para pengguna jalan. Dengan begitu akan mempersingkat waktu perjalanan karena kerap terjadi kemacetan di perempatan Bekasi Junction. Selain biaya pembangunan gedung, Pemerintah Kota Bekasi juga menyiapkan dana besar untuk pembelian peralatan. Menurut Direktur Umum dan Keuangan RSUD dr Chasbullah Abdulmadjid Kota Bekasi Pusporini, biaya pengoperasian Gedung Mayor Oking yang berada dalam areal Rumah Sakit Umum Daerah (RSUD) dr Chasbullah Abdulmadjid Kota Bekasi menelan anggaran sekitar Rp50 miliar. “Dana pengoperasiannya berasal dari Anggaran Pendapatan dan Belanja Daerah (APBD) 2017,” ujarnya akhir pekan lalu. Anggaran sebesar

Biaya paling besar untuk pembelian alat kesehatan sebab harganya cukup mahal berkisar puluhan juta hingga miliaran rupiah. itu, antara lain digunakan untuk pengadaan alat kesehatan, interior, meubeler, dan alat tulis kantor (ATK). Biaya paling besar untuk pembelian alat kesehatan sebab harganya cukup mahal berkisar puluhan juta hingga miliaran rupiah. Layanan yang tersedia di gedung baru merupakan subspesialis. Artinya, lebih spesifik dari spesialis sehingga alat kesehatan yang disiapkan juga lebih rinci untuk kepentingan mendiagnosis penyakit.

Keberadaan gedung baru itu akan melengkapi layanan kesehatan yang sebelumnya ada di gedung lama, Jalan Pramuka, Bekasi Selatan. Terutama layanan kesehatan untuk penyakit stroke dan saraf anak. “Gedung baru ini difokuskan untuk melayani kesehatan saraf dan rehabilitasi medik,” jelas dia. Dia berharap, beroperasinya gedung baru bisa mengurangi beban gedung lama yang saat ini sudah tidak dapat menampung pasien. Berdasarkan catatan, jumlah pasien terus meningkat. Pada 2014, pasien rawat inap mencapai 16.925 dengan rawat jalan 216.050 orang. Angka tersebut naik pada 2015 mencapai 18.767 orang dan rawat jalan sebanyak 239.470 orang. Sampai saat ini 90% pasien berasal dari Badan Pelayanan Jaminan Sosial Kesehatan. Sekitar 700 hingga 1.000 pasien merupakan pengguna surat keterangan tidak mampu. (Gan/J-2)

LAW OFFICE

H. AYUB, SH., MH & ASSOCIATES ADVOKAT - PENASEHAT HUKUM Jln. Prof. H.M. Yamin S.H (Bukit Barisan Dalam) No. 8-Q Telp. 4529681 Fax. 4525413 MEDAN

PEMBERITAHUAN Untuk dan atas nama Klien Kami PT SARI INCOFOOD CORPORATION berkedudukan di Medan, dengan ini memberitahukan kepada seluruh masyarakat dan instansi pemerintah maupun swasta dalam hal sebagai berikut: 1.

Bahwa Klien Kami merupakan produsen Kopi Instan dengan merek “INDOCAFE”;

2.

Bahwa pada saat ini dikalangan konsumen/masyarakat telah beredar dan ditemukan Kupon Berhadiah Langsung berupa 1 Unit Mobil Toyota Avanza yang mengatasnamakan Klien Kami;

3.

Bahwa Klien Kami PT. SARI INCOFOOD CORPORATION tidak pernah membuat, mengeluarkan dan mengedarkan kupon berhadiah maupun segala bentuk undian lainnya;

4.

Bahwa selanjutnya diminta kepada konsumen/masyarakat untuk tidak terpengaruh dengan adanya kupon berhadiah langsung maupun segala bentuk undian lainnya tersebut;

5.

Bahwa apabila timbul kerugian atas kupon berhadiah langsung maupun segala bentuk undian lainnya yang mengatasnamakan Klien Kami terhadap diri dan seluruh masyarakat khalayak ramai, maka Klien Kami tidak akan bertanggung jawab terhadap segala kerugian yang timbul dikemudian hari.

Demikian Pemberitahuan ini Kami sampaikan, atas perhatian dari masyarakat/khalayak ramai Kami ucapkan terima kasih. Medan, 20 September 2017 Hormat Kami, LAW OFFICE H. AYUB, SH., MH & ASSOCIATES

T A R M I N,, SH.,, MH Advokat

M. FAISAL, SH., MH Advokat

M. JAHURI, S.HI., MH Advokat

S U R I O N O, SH Advokat

DR. M. CITRA RAMADHAN, SH., MH Advokat


12

RABU, 20 SEPTEMBER 2017

REGIONAL

NasDem kian Mantap Usung Khofifah

ANTARA/M RISYAL HIDAYAT

PLT WALI KOTA BATU: Mendagri Tjahjo Kumolo (kanan) didampingi Gubernur Jawa Timur Soekarwo (kiri) berbincang dengan Plt Wali Kota Batu Punjul Santoso seusai penyerahan surat perintah pelaksana tugas wali kota di Gedung Grahadi Surabaya, Jawa Timur, Senin (18/9). Plt Wali Kota Batu Punjul Santoso meneruskan tugas Wali Kota Batu Eddy Rumpoko yang ditangkap KPK dalam OTT terkait dugaan kasus suap pembangunan proyek pengadaan meubel di Pemkot Batu.

PARTAI NasDem semakin mantap untuk mendukung Menteri Sosial Khofifah Indar Parawansa dalam Pemilihan Gubernur Jawa Timur (Pilgub Jatim) 2018. “Kita semakin yakin mendukung Khofifah untuk maju,” kata Sekjen DPP Partai NasDem Johnny G Plate seusai diskusi di Jakarta, kemarin. Dengan demikian, lanjut dia, Partai NasDem terus berkomunikasi dengan partai lain guna menggalang dukungan untuk Khofifah. “Komunikasi dengan partai-partai sahabat terus kita buka lakukan untuk memantapkan atau menambah dukungan,” ujar Johnny. Menurut dia, Khofifah juga diusung Partai Golkar, PPP, dan Hanura. Sementara itu, PKB dan PDIP cenderung mengusung Wakil Gubernur Jatim Saifullah Yusuf. “Tidak apa-apa, partai sahabat lain mendukung Saifullah. Biasa itu,” ujarnya. Terkait dengan calon wakil gubernur untuk mendampingi Khofifah, Johnny mengatakan masih ha-

rus dibicarakan dengan Khofifah dan partai lain. “Nanti. Satu-satu,” ujarnya. Pemilihan Kepala Daerah (Pilkada Serentak 2018 di Jatim juga akan berlangsung di Kota Malang. Sejauh ini baru PKB yang memastikan mengusung kandidat petahana Mochamad Anton. Ketua Desk Pilkada Partai Demokrat Kota Malang Teguh Hariyono mengaku sudah menawarkan koalisi dengan PKB sekaligus mengajukan Ketua DPC Partai Demokrat Kabupaten Malang Gufron Marzuki sebagai calon wakil wali kota mendampingi Anton. “Soal koalisi, kita sudah mengajukan tapi belum ada respons. Dengan kata lain, melamar tapi belum ada jawaban,” kata dia. Ketua Pemenangan Pemilu PKB Kota Malang Arief Wahyudi menegaskan PKB belum bisa menjawab tawaran Partai Demokrat. “Soal wakil diajukan ke Anton, beliau yang memilih. Keputusan akhir di DPP.” (Deo/BN/Ant/N-1)

Dukungan PPP ke Emil Tinggal Deklarasi PPP sudah pasti bergabung mendukung Ridwan Kamil. Sama seperti NasDem dan PKB, tidak ada mahar. BAYU ANGGORO

anggoro@mediaindonesia.com

R

IDWAN Kamil mengaku sudah bisa bernapas lega. Partai Persatuan Pembangunan sudah memastikan akan mengusung dirinya pada Pilkada Jawa Barat 2018. “Deklarasi pengusungan akan dilakukan paling lambat bulan depan. PPP juga tidak meminta mahar, sama seperti Partai NasDem dan Partai Kebangkitan Bangsa yang

sudah mengusung saya,” kata Wali Kota Bandung itu, kemarin. Dukungan kepada dirinya, lanjut Emil, hanya bersyaratkan programprogram pembangunan yang lebih berpihak ke masyarakat. “Syaratnya normatif. Platform program pembangunan.” Deklarasi yang baru akan dilakukan bulan depan itu bukan karena belum ada kesepakatan antara dirinya dan PPP. “Hanya menyangkut kesiapan PPP. PPP sudah finalisasi, tapi Pak Ketua Umum Romahur-

muzy masih ada di luar negeri,” tambahnya. Dengan dukungan PPP, Emil sudah memenuhi syarat 20% kursi di DPRD Jabar. Setelah itu, ia berharap ketiga partai akan menggelar deklarasi bersama. Di Sukabumi, kader Partai Amanat Nasional berharap Desi Ratnasari bisa maju dalam pilkada Jawa Barat. “Selain merupakan salah satu kader terbaik, Teh Desi memiliki hubungan emosional dengan warga Sukabumi,” tutur Wakil Sekretaris PAN Kabupaten Sukabumi Kuswari.

Panas di Lampung Menjelang Pilkada Lampung 2018, suasana panas mulai menimpa sejumlah partai di daerah itu. Di

tubuh PAN Lampung, kader dan simpatisan dikejutkan pelengseran Bachtiar Basri dari jabatannya sebagai Ketua DPW PAN Lampung. Pencopotan Bachtiar yang kini mendampingi Gubernur M Ridho Ficardo sebagai wakil gubernur diduga terkait sikapnya. Dalam Pilkada Lampung 2018, ia mengaku tidak bersedia dipasangkan dengan calon gubernur pilihan PAN. Ia hanya mau berpasangan dengan Ridho atau tetap mendukung Ridho meski tidak menjadi wakilnya. Bachtiar yang menjabat Ketua DPW PAN Lampung pada Desember 2016 ditetapkan pada Musyawarah Wilayah Luar Biasa akhir pekan lalu di Bandar Lampung. Ia digantikan adik Ketua Umum PAN Zulki-

fli Hasan, Zainuddin Hasan, yang saat ini menjabat Bupati Lampung Selatan. Di tubuh PDIP Lampung terjadi gejolak akibat penetapan Sudin, anggota DPR RI, sebagai Ketua DPD PDIP Lampung. Ratusan kader dan pengurus menolak penetapan itu. Di sisi lain, dua kader Partai NasDem Kota Pangkal Pinang, Bangka Belitung, akan maju dalam Pilkada 2018. Mereka ialah Ketua NasDem Pangkal Pinang Rinaldi Abdullah dan Ketua Garda Pemuda NasDem Gunawan Tjen. “Saya ingin bangun Pangkal Pinang,” kata Gunawan. Rinaldi mengaku merasa terpanggil maju agar bisa memberikan perubahan pembangunan di kota itu. Kemarin, Pemkot Padang dan

Panwaslu menandatangani naskah perjanjian hibah daerah Pilkada 2018. Penandatanganan dilakukan Wali Kota Padang Mahyeldi bersama Ketua Panwaslu Kota Padang Dorri Putra. Anggaran Panwaslu dalam Pilkada Kota Padang 2018 ditetapkan sebesar Rp8 miliar. Di Nusa Tenggara Timur, KPU memberi kelonggaran penandatanganan naskah perjanjian hibah daerah Kabupaten Rote Ndao dan Timor Tengah Selatan dari 17 September menjadi 27 September. “Tahapan pembentukan panitia ad hoc sudah dimulai awal Oktober. Jika salah satu tahapan bermasalah, proses lainnya juga akan bermasalah,” kata komisioner KPU NTT Yosafat Koli. (BB/EP/NV/YH/PO/N-2)


REGIONAL

RABU, 20 SEPTEMBER 2017

Pil PCC Jadi Industri Rumahan Mesin yang digunakan untuk memproduksi PCC tersebut cukup besar dan ada 60 piringan alat pengering atau oven. LILIEK DHARMAWAN

lilik@mediaindonesia.com

T

IM Badan Reserse Kriminal (Bareskrim) Markas Besar Kepolisian Republik Indonesia menggerebek pabrik paracetamol caffeine carisoprodol (PCC) di Purwokerto, Kabupaten Banyumas, Jawa Tengah, Selasa (19/9) siang. Dalam penggerebekan yang dipimpin Wakil Direktur Tindak Pidana Narkotika Bareskrim Mabes Polri Komisaris Besar John Turman Panjaitan, tim Bareskrim menyita sejumlah barang bukti. Menurut John, selain ribuan pil, polisi menyita bahan baku dan mesin produksi. John mengatakan mesin yang digunakan untuk memproduksi PCC tersebut cukup besar dan ada 60 piringan alat pengering. Menurut John, piringan alat pengering atau oven tersebut mampu mengeringkan ratus an ribu butir pil PCC dalam semalam. “Ini adalah pabrik yang dapat menghasilkan ratusan ribu pil dalam semalam,” kata Kombes John Turman didampingi Kapolres Banyumas Ajun Komisaris Besar Azis Andriansyah seusai menggerebek pabrik. Sebelumnya, Bareskrim Polri juga menggerebek gudang pil PCC di Perumahan Wisma Permai Nomor 24, Jalan Wisma Permai 1, Kelurahan Mulyorejo, Kecamatan Mulyorejo, Surabaya, Selasa (19/9) dini hari. Operasi tersebut dipimpin Direktur IV Tindak Pidana Narkoba Bareskrim Polri Brigjen Eko Daniyanto. Dari penggerebekan tersebut, sekitar 1.280.000 butir pil PCC telah disita sebagai barang bukti. Pil tersebut masih dikemas dalam puluhan karung. “Ada 1.280.000 butir pil PCC yang kita amankan,” ucap Eko. Diduga, jutaan obat tersebut akan didistribusikan ke berbagai wilayah di Indonesia. “Selain di Jawa, mungkin obat ini akan diedarkan ke beberapa daerah di Kalimantan dan Sulawesi,” tambah dia.

MI/LILIEK DHARMAWAN

PENGGEREBEKAN PABRIK PCC: Tim Bareskrim Mabes Polri melihat mesin pencetak obat PCC saat menggerebek ruko yang dijadikan pabrik paracetamol caffeine carisoprodol (PCC) di Jalan Baturraden Km 5, Kelurahan Pabuwaran, Purwokerto Utara, Banyumas, Jawa Tengah, kemarin. Dalam penggerebekan tersebut, dua tersangka yakni BP dan L ditangkap.

Selain di Jawa, mungkin obat ini akan diedarkan ke beberapa daerah. Setop operasional apotek Balai Besar Pengawas Obat dan Makanan (BBPOM) Makassar menghentikan sementara operasional apotek SS di Makassar yang kedapatan menjual pil obat terlarang PCC. Tindakan administratif itu dikeluarkan sejak Senin (18/9) hingga batas waktu yang tidak ditentukan. “Penghentian sementara atas perintah Badan POM pusat.

Ini disebabkan sarana yang bersangkutan melanggar aturan,” kata Kepala BBPOM Makassar Muhammad Guntur, Selasa (19/9). Pekan lalu, Badan POM Makassar menyita 29 ribu butir pil PCC di sebuah gudang distributor obat. Obat tersebut dijual apotek SS, salah satu perusahaan pedagang besar farmasi (PBF) yang terdaftar di Kementerian Kesehatan. Diduga, barang tersebut sedang transit dari Jakarta untuk didistribusikan ke kawasan timur Indonesia. Guntur menyatakan apotek SS melanggar ketentuan Pasal 196 dan 197 UndangUndang Nomor 36 Tahun 2009 tentang Kesehatan. Mereka menjual obat keras tanpa izin, sebab Badan POM sudah mencabut izin edar PCC sejak 2013. Apotek itu juga

sudah direkomendasikan untuk ditutup. “Apotek ini sebagai sarana pedagang obat resmi menjual obat ilegal. Untuk pencabutan izin menjadi kewenangan Kementerian Kesehatan karena mereka terdaftar sebagai PBF,” ujar Guntur. BBPOM Makassar, bersama Kepolisian Daerah Sulsel, masih menyelidiki lebih lanjut temuan 29 ribu butir pil PCC. Soal itu, Guntur mengungkapkan pihaknya tengah mencari keterangan tambahan. Pil PCC menyedot perhatian setelah menyebabkan puluhan siswa di Kendari, Sulawesi Selatan, harus dirawat di rumah sakit dan bahkan beberapa di antara mereka tewas. Selain itu, karena mengandung carisoprodol, obat ini sebenarnya telah dilarang edar Badan POM sejak 2013. (FL/ LN/DY/AB/HM/TS/CS/JI/DG/E-4)

13

Penyelundupan 133 Kg Sabu Digagalkan TIM Gabungan Direktorat Jenderal Bea dan Cukai bekerja sama dengan Badan Narkotika Nasional (BNN) menggagalkan penyelundupan 133 kilogram (kg) sabu dan 42.500 butir pil ekstasi di Aceh Timur. Narkoba itu diangkut dengan kapal tanpa nama dari Penang, Malaysia, tujuan Pantai Ujungcuram, Aceh Timur. Dari informasi yang dihimpun Media Indonesia, kapal tersebut berangkat dari Penang, Malaysia, Minggu (17/9) sekitar pukul 20.01 WIB dan diperkirakan tiba di Provinsi Aceh Senin (18/9) sekitar pukul 16.00 WIB. Penahanan dilakukan kapal patroli BC dengan nomor lambung 20011, sea rider BC, dan kapal sewaan BNN Pusat sekitar pukul 13.00 WIB. Kepala Kantor Wilayah (Kanwil) Direktorat Jenderal Bea dan Cukai Khusus Kepri Rusman Hadi membenarkan penangkapan itu. Namun, Rusman mengatakan keterangan lebih lengkap mengenai penangkapan lebih lengkap dapat ditanyakan langsung kepada Kanwil Bea dan Cukai Aceh. Sementara itu, Kepala BNN Kota Langsa Ajun Komisaris Besar Navri Yulenny mengatakan, setelah melakukan persiapan, pihaknya berencana menggelar jumpa pers hari ini. Sementara itu, Polres Karawang, Jawa Barat, kembali mengamankan satu anggota kepolisian sektor (polsek), Aiptu SA, yang terbukti positif menggunakan narkoba. Diketahui, Aiptu SA mengonsumsi narkoba setelah jajaran satnarkoba polres setempat menggelar tes urine. Menurut Kapolsek Cikampek Komisaris Donny Satria Wicaksono, dirinya sudah sejak lama mencurigai salah satu anggotanya mengonsumsi narkoba. Kecurigaan tersebut muncul ketika ia melihat kinerja anggotanya yang bertugas sebagai Kepala SPKT tersebut menurun. “Sebetulnya sudah lama saya mencurigai ada anggota yang konsumsi narkoba dan kecurigaan itu benar serta tidak meleset,” kata Donny kepada wartawan, kemarin. Sementara itu, Kapolres Karawang Ajun Komisaris Besar Ade Ary Syam Indradi mengatakan pihaknya tidak akan segan menghukum sejumlah anggotanya yang terlibat narkoba. Ade mengungkapkan, sampai saat ini, dirinya terus melakukan tes urine di seluruh polsek secara acak untuk membersihkan jajarannya agar bebas dari narkoba. (MR/CS/TS/DW/E-4)

Kaltara Perjuangkan Pembentukan Lima DOB

ANTARA/R. REKOTOMO

TERDAKWA PENGANIAYA TARUNA: Sembilan terdakwa kasus penganiayaan hingga

menewaskan seorang taruna Akpol Bripdatar M Adam menunggu sidang perdana di PN Semarang, Jawa Tengah, kemarin. Para terdakwa taruna tingkat III Akpol, antara lain, Joshua Evan DP, Reza Ananta Pribadi, Indra Zulkifli, Praja Dwi Sutrisno, Aditia Khaimara Urfan, Chikitha Alviano EW, Rion Kurnianto, Erik Aprilyanto, dan Hery Avianto.

14 Taruna Akpol Penganiaya Mulai Disidang SIDANG perdana 14 taruna Akademi Kepolisian (Akpol) Semarang yang diduga menganiaya seorang taruna tingkat II akhirnya digelar di Pengadilan Negeri (PN) Semarang. Sebelumnya, PN Semarang dua kali gagal menggelar sidang lantaran terdakwa belum bisa dihadirkan. Pemantauan Media Indonesia, Selasa (19/9), 14 taruna Akpol tingkat III dalam dua kali persidangan tidak hadir, yakni pada persidangan Selasa (5/9) dan Selasa (12/9), untuk mendengarkan dakwaan jaksa. Terpaksa persidangan dibatalkan dan ketidakhadiran para taruna itu banyak mengundang sorotan publik dengan munculnya dugaan ada orang kuat di balik itu. Namun, pada persidangan ketiga ini, 14 terdakwa datang dengan pengawalan ketat petugas kepolisian dalam dua gelombang, yakni gelombang pertama 10 taruna yang

dibawa dengan menggunakan bus, kemudian menyusul gelombang kedua empat taruna yang langsung digiring ke ruang sidang Prof Oemar Seno Adji. Persidangan perdana itu dibagi dalam tiga ruang sidang, yakni 4 orang di ruang Prof Oemar Seni Adji, 9 orang di ruang sidang Prof R Soebekti, dan 1 orang di ruang sidang II. Mereka didakwa atas penganiayaan hingga tewas taruna Akpol tingkat II Mohammad Adam yang merupakan warga Jl Penghulu, Cipulir, Kebayoran Lama, Jakarta. Almarhum diketahui meninggal akibat penganiayaan yang dilakukan para seniornya setelah menjalani apel malam di kompleks Akpol Semarang, Kamis (18/5) dini hari. Petugas dari Polda Jateng langsung bertindak cepat menyelidiki tewasnya taruna tingkat II itu. Setelah menda-

pat hasil autopsi tim forensik Rumah Sakit Bhayangkara Polri di Semarang diketahui, korban meninggal diduga karena gagal napas akibat hantaman benda keras di bagian dada. Setelah mengusut, kepolisian menetapkan 14 taruna Akpol yang merupakan seniornya sebagai tersangka pelaku, yakni CAS, RLW, GCM, EA, JED, MB, CAE, HA, AKU, GJN, RAP, RK, QZ, dan PDS. “Para pelaku mempunyai peran yang berbeda, ada yang memukul dan ada juga yang berjaga di ruang tempat penyiksaan,” kata Kapolda Jateng Irjen Condro Kirono. Selain menetapkan 14 taruna tingkat III sebagai tersangka, demikian kata Condro Kirono, petugas menyita barang bukti seperti raket bulu tangkis, tongkat, sabuk kopel, dan beberapa barang yang dipergunakan untuk menganiaya korban. (AS/E-4)

GUBERNUR Kalimantan Utara (Kaltara), Dr H Irianto Lambrie, setelah berjuang untuk investasi daerah, kini memperjuangkan aspirasi masyarakat di wilayahnya, yang antara lain percepatan pembentukan lima daerah otonomi baru (DOB). Gubernur bersama Ketua DPRD Kaltara Marten Sablon, Wakil Ketua dan anggota DPRD, Bupati Nunukan Hj Asmin Laura Hafid, Bupati Malinau Yansen TP, Wakil Bupati Bulungan Ingkong Ala, serta presidium dan ratusan masyarakat dari lima daerah calon DOB, kemarin, melakukan audensi dengan pimpinan dan anggota DPD RI, yang dalam kesempatan ini dipimpin Wakil Ketua DPD RI, Nono Sampono. Pada pertemuan itu, mereka menyampaikan usulan lima calon DOB dari Kaltara, yaitu Kota Sebatik, Tanjung Selor, Kabupaten Bumi Dayak Perbatasan (Kabudaya), Apau Kayan, dan Krayan. “Atas nama masyarakat Indonesia di Kalimantan Utara, saya mengucapkan terima kasih dan penghargaan yang setinggi-tingginya kepada pimpinan dan anggota DPD RI atas diterimanya kedatangan kami,” ujar Irianto mengawali pembicaraan dalam pertemuan yang dilangsungkan di Ruang Pertemuan Lantai II Gedung Nusantara IV Komplek DPR/ MPR RI, di Jl Gatot Soebroto, Jakarta. Irianto mengungkapkan tujuan utama pembentukan DOB di Kaltara ialah mempercepat terwujudnya kesejahteraan masyarakat dan daya saing daerah. Menurut dia, wilayah Kaltara yang sebagian besar berada di perbatasan negara membutuhkan sentuhan khusus agar terjadi percepatan pembangunan. “Idealnya moratorium pembentukan DOB dikecualikan untuk daerah-daerah di perbatasan, termasuk di

DOK PEMPROV KALTARA

USULKAN DOB: Gubernur Kaltara, Dr H Irianto Lambrie usai beraudiensi dengan sejumlah

pimpinan Dewan Perwakilan Daeraeh (DPD) RI di Jalan Gatot Subroto, Jakarta Selatan, Selasa (19/9). Kaltara. Karena tujuannya percepatan pembangunan,” ujarnya. Lima daerah yang diusulkan menjadi DOB, katanya, empat di antaranya berada di wilah perbatasan. Sementara itu, satu, yaitu Tanjung Selor, diusulkan untuk memenuhi syarat ibukota provinsi. Irianto menjelaskan, lima daerah yang diusulkan menjadi DOB secara administratif dan legalitas hukum telah memenuhi syarat. Pulau Sebatik salah satunya yang diusulkan sejak lama, yakni sejak 2011. Wilayah ini sebenarnya pada kepemimpinan Presiden Susilo Bambang Yudhoyono sudah dikeluarkan amanat presiden (ampres). “Namun karena adanya pergantian pemerintahan ada kebijakan baru, dan harus diusulkan dari awal kembali. Dan, itu sudah kita penuhi,” jelas Irianto. Sementara itu, tiga daerah lain, seperti Kabudaya, Apau Kayan, dan Krayan, diusulkan menjadi DOB dengan alasan karena rentang jarak yang jauh dari ibukota kabupaten induk maupun provinsi. Dengan menjadi

DOB, diharapkan pelayanan kepada masyarakat lebih maksimal. Begitu juga pembangunan, yang diharapkan ada percepatan. “Pertimbangan utama lainnya, adalah karena alasan geopolitik dan geostrategis, serta pertahanan negara karena posisinya di perbatasan,” katanya. Gubernur berharap pimpinan dan anggota DPD RI bisa membantu memperjuangkan percepatan terbentuknya DOB di Kaltara. “Salah satunya, kami mohon dari pertemuan ini ada rekomendasi tertulis oleh DPD RI yang nantinya disampaikan kepada Ketua Dewan Otonomi Daerah, bahkan kepada Presiden,” ungkapnya. Gubernur juga berharap ada pengecualian untuk pembentukan DOB Kaltara. Karena seperti diketahui, saat ini pemerintah masih mengambil kebijakan moratorium pembentukan DOB. “Alhamdulillah saat ini Kaltara mendapat pengecualian untuk penerimaan CPNS, meski daerah lain masih moratorium. Harapan kami dalam pembentukan DOB ini Kaltara juga ada pengecualian,” tandasnya.

DPD berkomitmen Sementara itu, Wakil Ketua DPD RI Nono Sampono menegaskan, DPD RI siap mengawal pembentukan DOB di Kaltara. Bahkan, katanya, sejauh ini DPD RI telah memperjuangkan sejumlah daerah di Tanah Air yang mengusulkan menjadi DOB. “Saat ini ada 178 calon DOB yang sedang kita perjuangkan. Kita sudah beberapa kali melakukan pertemuan, baik dengan pemerintah maupun DPR RI. Kami dari DPD berkomitmen ingin memperjuangkan pembentukan DOB. Karena kita menyadari terbentuknya DOB memberikan dampak positif untuk percepatan pembangunan dan kesejahteraan masyarakat,” ujarnya. Disebutkan, dalam pembentukan DOB ada beberapa pihak yang terlibat. Selain DPD RI, ada DPR RI melalui Komisi II, pemerintah dalam hal ini Kementerian Dalam Negeri, dan Dewan Otonomi Daerah yang diketuai oleh Wakil Presiden. “Masyarakat Kaltara jangan khawatir, kami dari DPD siap bersamasama memperjuangkan pembentukan DOB di Kaltara,” tandasnya. (Humas Kaltara/ S1-25)


14

RABU, 20 SEPTEMBER 2017

INTERNASIONAL

RI-Nepal Siap Kerja Sama Wisata Religi

AP/KYODO NEWS

PENGHADANG RUDAL: Senjata berat penghadang rudal interseptor Patriot Advanced Capability-3 (PAC3) ditempatkan di pangkalan Pasukan Bela Diri Jepang di Hakodate, Jepang, kemarin. Jepang memindahkan sistem pertahanan rudal di Pulau Hokkaido yang menjadi rute peluncuran roket Korea Utara.

Jepang Perkuat Pertahanan Rudal Perdana Menteri Jepang Shinzo Abe dapat memanfaatkan persepsi publik akan kepemimpinan yang kuat di masa krisis akibat ulah Korea Utara. IRENE HARTY

irene@mediaindonesia.com

J

EPANG, kemarin, mengerahkan sistem pertahanan rudal tambahan di pulau utara Hokkaido. Langkah itu merupakan tanggapan setelah beberapa hari sebelumnya Korea Utara (Korut) meluncurkan rudal melintasi pulau itu dan memicu peringatan darurat. “Sebagai bagian dari langkahlangkah persiapan darurat, hari ini, kami akan menggelar unit PAC-3 ke basis Angkatan Pertahanan Darat di ujung selatan Hokkaido,” ung-

kap Menteri Pertahanan Jepang Itsunori Onodera. Sistem Patriot Advanced Capability-3 telah dikonfirmasi tiba di Hokkaido. Namun, pejabat pertahanan enggan merinci lokasi penempatan karena informasi itu sensitif. Dalam dua bulan belakangan, Korut telah meluncurkan dua rudal di atas wilayah udara Jepang. Karena itu, Onodera mengungkapkan tindakan mereka tepat untuk lindungi keselamatan masyarakat. “Korut dapat mengambil tindakan provokatif lebih lanjut termasuk meluncurkan rudal yang akan terbang di atas Jepang lagi di masa depan,” kata Onodera. Korut telah mengancam akan menenggelamkan Jepang dan mengatakan akan menyeimbangkan kekuatan militer dengan musuh bebuyutan mereka, Amerika Serikat, dengan senjata nuklir penuh. Perdana Menteri Jepang Shinzo Abe mengatakan pihaknya tidak akan menoleransi tindakan provokatif Korut dan mendesak masyarakat internasional meningkatkan tekanan ke Pyongyang.

Kesempatan Abe Beberapa analis mengungkapkan krisis di Semenanjung Korea telah menjadi kesempatan untuk Abe mempercepat proses pemilihan umum pada akhir Oktober dan merevisi konstitusi pasifis. Abe dapat memanfaatkan persepsi publik akan kepemimpinan yang kuat di masa krisis. “Bagi Abe, ini seperti bantuan Ilahi,” ungkap analis politik di Universitas Meiji, Shinichi Nishikawa. Krisis itu telah menyingkirkan serangkaian skandal yang menekan peringkat Abe, termasuk tuduhan pilih kasih dalam kesepakatan bisnis. Selama ini, menurut Nishikawa, orang-orang mengira Abe tidak akan bertahan tapi dengan krisis situasi berubah. Abe meyakinkan rakyat bahwa pemerintahnya memiliki pemahaman lengkap untuk setiap jalur proyektil. Dia juga berjanji melakukan yang terbaik untuk keamanan seperti peringatan cepat lewat sirene dan pesan darurat. “Saya bertanya-tanya apakah

sistem peringatan itu praktis atau tidak. Bisa jadi itu sekadar isyarat untuk menunjukkan keseriusan mereka atau membenarkan anggaran untuk memperkuat sistem pertahanan,” tutur Nishikawa. Dalam survei Yomiuri Shimbun yang dirilis pekan lalu, setengah dari responden menyetujui upaya Abe untuk menghadapi krisis itu ketimbang 37% yang menolak. “Rasa krisis telah muncul di Jepang dan mereka percaya negara membutuhkan pemimpin tangguh saat ini. Tidak mengherankan jika peringkat dukungan Abe meningkat saat ketegangan dengan Korea Utara meningkat,” jelas sejarawan Hideaki Kase. Apalagi, menurut Kepala Strategi SMBC Friend Securities Toshihiko Matsuno, LDP (partai konservatif Abe) sebagai oposisi utama hampir gagal. Namun, Direktur Institute of Contemporary Asian Studies di Temple University Jepang Robert Dujarric menyebut krisis terlalu serius untuk dimainkan dalam politik. (AFP/I-2)

Menggali Kuburan demi Menemukan Anak

M

ARTHA Gonzalez memiliki tangan lembut seorang ibu rumah tangga. Namun, tangan lembut tersebut telah berubah menjadi kapalan dan kasar sejak dia mulai menggali kuburan untuk mencari anaknya, Alberto Valenzuela, satu dari puluhan ribu orang yang hilang di Meksiko. Gonzalez tinggal di Veracruz, di negara bagian timur Meksiko, sebuah negara dengan catatan buruk terkait politikus korup dan peperangan antara kartel obat bius. Catatan itu bak racun yang menyebabkan kawasan itu penuh dengan kuburan rahasia. Putra Gonzalez, seorang polisi, diculik pada 2013 di usia 25 tahun. Alberto telah bergabung dengan kepolisian di Kota Ursulo Galvan selama kurang dari dua bulan terakhir, dengan harapan bisa cukup menabung untuk biaya pernikahannya dengan sang kekasih. Namun, dewi fortuna sedang tidak memihak padanya. Kala itu, dia dan enam petugas lainnya melakukan patroli rutin pada malam 11 Januari 2013 dan tidak pernah kembali. Penduduk setempat mengatakan bahwa mereka diculik polisi negara bagian. Tapi, penyelidikan resmi tidak menghasilkan apa pun. Merasa frustrasi, Gonzalez akhirnya turun tangan dan bertekad menyelesaikan misteri hilangnya sang anak dengan tangannya sendiri. Dia meminta bantuan petugas

AFP / VICTORIA RAZO

PENCARIAN ORANG HILANG: Josefina Cortes Charli menunjukkan seragam militer anak laki-lakinya,

Rodriguez Cortes, yang hilang di Jose Cardel, Negara Bagian Veracruz, Meksiko, kemarin. Solecito yang merupakan organisasi keluarga orang hilang mulai mencari anggota keluarga mereka setelah penemuan 273 tulang manusia di sebuah kuburan massal.

lainnya di Bukit Santa Fe, tepat di luar pelabuhan Veracruz. Mereka belajar bagaimana melakukan pekerjaan di Solecito Collective, sebuah kelompok berisi 187 orang, hampir semua wanita, yang mencari kerabat mereka yang hilang di kuburan tidak bertanda. “Saya harus belajar menggali dan menggunakan parang untuk mencari anak saya,” kata Gonzalez. Awalnya, dia menangis setiap kali menemukan tulang manusia. Sebab, ia belum pernah melihat hal itu secara langsung sebelumnya.

“Saya akan menangis setiap menemukan pakaian seseorang, sisir wanita, seragam pengemudi taksi, dan lainnya. Tapi, sekarang tidak lagi,” katanya. Basilia Bonastre, pendiri Solecito, mengatakan baru saja menemukan mayat anaknya, hampir lima tahun setelah dia hilang. Bonastre pun baru saja menerima hasil tes DNA yang mengonfirmasikan tengkorak yang digali dari makam di Santa Fe adalah milik anaknya. “Saya hancur. Saya diam-diam berharap bisa melihatnya hidup kembali,” katanya.

Anaknya, Arturo, seorang siswa keperawatan berusia 20 tahun, sedang dalam perjalanan pulang pada 1 Desember 2012 saat dia ditahan polisi. Ia ditangkap bersama delapan pemuda lainnya di Ciudad Cardel. Tidak ada yang pernah terlihat lagi. Perang narkoba telah melepaskan gelombang pertumpahan darah. Sejak dimulai, setidaknya 180 ribu orang telah dibunuh secara nasional, namun hanya 1% kejahatan saja yang pernah dihukum. (AFP/Anastasia Arvirianty/I-2)

BANYAK yang mengira Indonesia tidak punya hubungan apa pun dengan Nepal, selain masalah kunjungan wisatawan atau bacpaker. Tidak adanya kedutaan bukan berarti hubungan kedua negara sepi transaksi perdagangan atau ekonomi. Baik Indonesia maupun Nepal adalah anggota pendiri Gerakan NonBlok (GNB) dan hubungan antara Kathmandu dan Jakarta sudah terjalin sejak Konferensi Asia Afrika. Nepal kini semakin menyadari posisi penting Indonesia di kawasan dan global. Untuk itu, negara Asia Selatan yang terletak di kawasan Pegunungan Himalaya itu membuka Kantor Konsulat Jenderal (Konjen) Kehormatan Nepal di Jakarta yang diresmikan pada Rabu (13/9). Wartawan Media Indonesia Haufan Hasyim Salengke berkesempatan mendapatkan penjelasan mengenai hubungan Indonesia-Nepal dari sisi perdagangan, politik, budaya, dan pariwisata dari Konjen Kehormatan Nepal untuk Indonesia, Bally Saputra Datuk Janosati, di kantornya di Menara Hijau, kemarin. B a g a i m a n a p e r ke m b a n g a n hubungan antara Indonesia dan Nepal? Sebetulnya Indonesia dan Nepal sudah menjalin hubungan diplomatik sejak 57 tahun yang lalu, tapi belum ada duta besar yang ditunjuk. Baru tahun lalu Duta Besar Nepal menyerahkan surat kepercayaan kepada Presiden Joko Widodo, meskipun hingga saat ini Kedutaan Besar Nepal tetap berkedudukan di Malaysia. Selama satu setengah tahun terakhir, pemerintah Nepal memproses pembukaan Konjen Kehormatan Nepal di Indonesia.

“Dalam waktu dekat, kita akan sister citykan Lumbini dan Candi Borobudur (Magelang). Jadi kita akan kembangkan pariwisata ziarah umat Buddha.” Lalu apa yang akan Anda lalukan dalam waktu dekat untuk mengeksekusi isu utama tadi? Dalam waktu dekat, kita akan sister city-kan antara Lumbini dan Candi Borobudur (Magelang). Jadi kita akan kembangkan pariwisata ziarah. Lumbini dan Borobudur akan saya coba jadikan wisata religi umat Buddha sedunia. Untuk mewujudkan hal itu diperlukan akomodasi dan transportasi yang representatif. Bagaimana solusinya? Himalaya Airlines akan buka penerbangan langsung KanthmanduJakarta dan Kathmandu-Yogyakarta. Garuda juga akan melakukan hal yang sama. Kembali ke pembukaan Konjen Kehormatan Nepal di Tanah Air, sebenarnya apa pertimbangannya? Mereka mengharapkan pembukaan konjen kehormatan ini bisa mendorong banyak investor Indonesia masuk ke sana. Indonesia ini dipandang sebagai negara yang sangat kuat, ekonominya bagus, penduduknya banyak, dan Sekretariat ASEAN bertempat di Jakarta. Mereka berharap kerja sama antara Indonesia dan Nepal, terutama di bidang ekonomi, bisa saling mendukung. Di sana mereka juga kekurangan infrastruktur, perumahan, hotel, sumber air dan energi, dan telekomunikasi, dan mereka berharap Indonesia bisa masuk ke situ. Jadi banyak peluang yang bisa digarap investor kita di Nepal termasuk di bidang persenjataan. (I-2)

Apa saja isu-isu kunci yang akan Anda garap selama menjabat? Indonesia dan Nepal ini sama-sama negara yang kaya dengan wisata alam. Ke depan, bisnis yang paling tangguh ialah pariwisata. Karena itu, Jepang dan Korea Selatan yang merupakan negara industri pindah ke pariwisata. Begitu juga Dubai dan Arab Saudi yang kaya minyak. Nah kita, Indonesia dan Nepal punya alam yang sangat Indah. Sayang sekali kalau tidak dimanfaatkan. Nepal sendiri punya daya tarik yang indah yaitu Pegunungan H i m a l ay a , y a n g orang sedunia sudah tahu. Di sana juga ada tempat kelahiran Buddha (Siddharta Gautama), namanya Taman Bally Saputra Datuk Janosati Lumbini. Konjen Kehormatan Nepal untuk Indonesia

DOK KONJEN NEPAL

Makin Mesra, Abbas Hubungi Haniya PRESIDEN Palestina Mahmud Abbas, Senin (18/9), berbicara dengan pemimpin Hamas Ismail Haniya. Itu merupakan pembicaraan pertama keduanya dan menjadi indikasi positif bahwa rekonsiliasi dua faksi Palestina yang bertikai selama 10 tahun semakin dekat. Abbas berbicara dengan Haniya melalui sambungan telepon dari New York. Menurut kantor berita Palestina, Wafa, Abbas mengungkapkan kepuasannya terkait atmosfer rekonsiliasi antara Hamas dan Fatah. Hamas dalam sebuah keterangan resmi mengungkapkan bahwa Haniya menegaskan dirinya bertekad untuk melanjutkan upaya mengakhiri pertikaian dengan Fatah. “Hal itu bertujuan untuk menyatukan seluruh warga Palestina.” Abbas dan Haniya sudah tidak saling bicara sejak keduanya terakhir bertemu di Qatar pada Oktober 2016. Hamas, Minggu (17/9), mengungkapkan bahwa mereka sepakat dengan permintaan Fatah untuk mengakhiri kepemimpinan mereka di Gaza sembari menegaskan siap ambil bagian dalam pemilu dan bernegosiasi untuk membentuk sebuah pemerintahan bersatu. Sebagai langkah pertama mewujudkan hal tersebut, Perdana Menteri Palestina Rami Hamdallah berencana melakukan kunjungan ke Gaza City untuk bertemu dengan pejabat Hamas. Hal itu diungkapkan penasihat senior Abbas, Nabil Shaath.

“Kami menunggu langkah perdana di lapangan. Kami ingin melihat Hamdallah diterima dengan baik oleh Hamas,” ungkap Shaath di Ramallah. “Hal itu bisa terjadi dalam tempo 24 jam,” imbuhnya. Otoritas Palestina yang dipimpin Abbas berkedudukan di Tepi Barat dan diakui secara internasional. Mereka kehilangan kekuasaan di Jalur Gaza ketika Hamas merebut kekuasaan dalam bentrokan yang hampir berakhir dengan perang saudara pada 2007. Hamdallah terakhir kali berkunjung ke Jalur Gaza pada 2015. Sebelumnya, upaya membentuk sebuah pemerintahan bersatu selalu gagal dengan kedua belah pihak saling menyalahkan. Kepala Liga Arab Ahmed Aboul Gheit, Senin (18/9), memuji langkah yang diambil Hamas dan berharap terjadi rekonsiliasi penuh antara kedua belah pihak. Dalam sebuah pernyataan yang dirilis juru bicara Liga Arab Mahmoud Afifi, Gheit disebut menyambut baik perkembangan positif di Palestina dan berharap hal itu bisa mengakhiri perpecahan antara kedua belah pihak. Selama beberapa bulan terakhir, Abbas berusaha menekan Hamas dengan memangkas pasokan listrik ke Jalur Gaza. Sebanyak 2 juta warga di Jalur Gaza hanya mendapatkan pasokan listrik selama tiga atau empat jam per hari. (AFP/Hym/I-2)


JAGAT

RABU, 20 SEPTEMBER 2017

SANTO DOMINGO, DOMINIKA

O N T H I S DAY

1870: Prancis Taklukkan Roma

Badai Maria Mengamuk di Kepulauan Karibia B

ADAI berkekuatan besar kembali melanda Karibia. Kali ini, badai Maria yang berpotensi menimbulkan bencana telah memaksa warga setempat mengungsi di tengah guyuran hujan deras dan angin kencang. Badai Maria menyapu kepulauan Karibia Timur di saat warga setempat masih terhuyung-huyung memulihkan diri akibat amukan badai Irma. “Badai dengan kekuatan maksimum mulai masuk ke Pulau Karibia, Dominika, Senin (18/9) sekitar pukul 21.15 waktu setempat. Serang an badai diawali angin yang berputar-putar dengan kecepatan 160 mil per jam,” kata Pusat Badai Nasional (NHC) Amerika Serikat (AS). Menurut NHC, badai Maria tergolong berbahaya karena menimbulkan gelombang destruktif. Badai itu juga dapat memicu terjadinya banjir bandang dan tanah longsor mengancam Kepulauan Leeward. Gugus Leeward ialah sekelompok pulau yang mencakup Martinique, Puerto Riko, dan Kepulauan AS serta Virgin milik Inggris. Untuk mengantisipasi serangan badai, sebelumnya NHC telah memper-

ingatkan warga. Warga diimbau untuk membuat persiapan guna melindungi keluarga dan kerabat mereka. NHC juga meminta warga setempat agar segera mengevakuasi har ta benda mereka karena ma ta badai telah mendekati Dominika. Imbauan agar warga bersiap menghadapi badai Maria juga datang dari otoritas Guadeloupe. Pihak berwenang di sana menginstruksikan seluruh penduduk agar mencari tempat berlindung yang maksimal. Sejak pukul 20.00 waktu setempat, otoritas telah mengeluarkan peringatan ungu. Hal itu berarti peringatan akan dampak buruk akibat amukan badai cukup serius dengan mempertimbangkan intensitas hujan lebat di Pulau Karibia. Wilayah lain yang memberlakukan peringatan serupa ialah St Kitts, Nevis, Pulau Montserrat, Culebra, dan Vieques. Di Martinique, kawasan yang merupakan bagian dari Prancis, pihak penyuplai energi EDF mengungkapkan pasokan listrik di 16 ribu rumah terputus. Laporan kerusakan akibat badai juga diutarakan

ST LOUIS, AMERIKA SERIKAT

Bisnis Terhenti akibat Demonstrasi

ROMA, sebuah kota tua dan bersejarah di Italia, dapat direbut pasukan Viktor Emmanuel Kedua dari tangan Prancis. Sejak abad ke-5, wilayah Italia terpecah-pecah dan dikuasai berbagai bangsa. WIKIPEDIA Usaha untuk mempersatukan Italia dimulai setelah Kongres Wina pada 1815. Pemimpin gerakan pemersatu Italia ialah Giuseppe Garibaldi, Camillo de Cavour, dan Giuseppe Mazzini. Pada 1850, tentara Sardinia dengan dukungan Prancis menduduki Austria yang merupakan penguasa Italia saat itu, dan hal ini memuluskan jalan untuk mempersatukan negara ini. Hingga 1870, banyak kawasan lain yang bisa kembali digabungkan ke dalam wilayah Italia. Pada tahun ini pula Prancis yang menguasai Roma, mengurangi pasukannya di kota itu karena sedang berperang dengan Jerman. Orang-orang Italia menggunakan kesempatan ini untuk menguasai Roma dan dijadikan sebagai ibu kota Italia. Dengan direbutnya Roma, sempurnalah usaha penyatuan kembali wilayah Italia.

1881: Chester A Arthur Menjabat

AFP/HELENE VALENZUELA

BADAI MARIA: Tentara membersihkan sisa reruntuhan akibat tersapu badai Irma di Pulau Saint

Martin, Prancis, kemarin. Pusat Badai Nasional AS diperingatkan setelah dilanda badai Irma, muncul Badai Maria yang meluncur mendekati Karibia. Per dana Menteri Dominika Roosevelt Skerrit. Dia mengatakan atap rumahnya hancur dan banjir telah menggenangi lantai rumah. Selain itu, layanan di bandara dan pelabuhan di pulau itu untuk sementara ditutup. Fasilitas publik lainnya yang terganggu ialah perusahaan

air bersih. Petugas terpaksa menutup sistem distribusi air bersih untuk melindungi katup asupan dari puingpuing yang beterbangan akibat badai. Seorang guru di Dominika, Leandra Lander, mengatakan sebelum adanya gangguan distribusi air bersih, dia te-

lah mempersiapkan diri dengan cara mengumpulkan air. Mantan Miss Dominika itu juga telah bersiap dengan mengisi daya semua perangkat elektronik. “Hanya bersiap untuk menghadapi badai dan tentunya harus dibantu dengan doa,” kata Lander. (AFP/ Arv/I-4)

WASHINGTON, AMERIKA SERIKAT

Juru Kampanye Trump Disadap TIM investigasi pemerintah Amerika Serikat (AS) menyadap mantan juru kampanye Presiden Donald Trump. Penyadapan terhadap Paul Manafort dilakukan saat sebelum dan sesudah pemilihan presiden (pilpres) AS pada 2016. Manafort berprofesi sebagai konsultan politik yang pernah bekerja untuk mantan kubu penguasa di Ukraina. Dari Ukraina, dia ditunjuk memimpin tim kampanye Trump dari Juni sampai Agustus 2016. Menurut laporan kantor berita CNN, Senin (18/9), hal

itu dilakukan tanpa sepengatahuan pengadilan. Kantor berita itu lebih jauh mengungkapkan penyadapan berlangsung hingga awal 2017. Salah satu hal yang disadap ialah saat Manafort berbicara dengan Trump. CNN mendapatkan informasi itu dari tiga narasumber. Mereka mengakui informasi itu diperoleh saat menyadap Manafort. Namun, setelah mendapatkan hasil sadapan, para investigator justru menjadi khawatir karena Trump meminta

bantuan Rusia untuk memenangi pilpres. Soal penyadapan tersebut, sebelumnya Trump telah melontarkan tuduhan terhadap mantan Presiden Barack Obama. Trump mengatakan rezim Obama telah melakukan penyadapan terhadapnya di masa kampanye pilpres AS. Dalam merespons tuduhan itu, pengadilan AS memutuskan mencabut tuntutan yang diajukan kubu Trump. Hal itu disebabkan tudingan tersebut tidak disertai bukti-bukti yang cukup. (*/I-4)

SCOTT OLSON/GETTY IMAGES/AFP

PARA pengunjuk rasa mengamuk dan menghancurkan tempat-tempat bisnis di Kota St Louis. Kemarahan mereka tersulut saat mantan anggota polisi dibebaskan dalam kasus penembakan warga berkulit hitam. Saat mengetahui putusan bebas itu, para demonstran bersatu dan mengungkapkan kekesalan mereka dengan menghancurkan tempat-tempat bisnis di kota St Louis. Mereka beraksi dengan cepat dan menimbulkan kerusakan cukup parah. Akibat kerusuhan yang berlangsung Jumat lalu itu, sejumlah bisnis di Kota St Louis masih berhenti beroperasi, seperti restoran dan bar. Bahkan, konser U2 yang diprediksi dihadiri 50 ribu di pusat kota itu terpaksa dibatalkan. Meski begitu, pemimpin demonstrasi mengatakan kemungkinan aksi mereka belum selesai. Amukan para pengunjuk rasa yang membanjiri Kota St Louis terjadi setelah hakim membebaskan Jason Stockley atas kasus penembakan Anthony Lamar, 24, pada 2011. Pascaputusan, dalam beberapa jam kemudian, lalu lintas di jalan St Louis menjadi macet total karena para demonstran menutup jalan. Jumlah demonstran terus bertambah mencapai ribuan orang. Mereka membanjiri kawasan mewah di St Louis Barat. Petugas kepolisian saat menghadapi massa terpaksa menangkap lebih dari 140 demonstran. Akibat demonstrasi, tidak hanya konser U2 yang batal, sejumlah penyanyi lain seperti Ed Sheeran, Simphoni St Louis, dan grup Teater Shakespearean juga tidak jadi tampil. (AFP/*/I-4)

TAEZ, YAMAN

Anak-Anak Jadi Target Pengeboman SERANGAN pemberontak terhadap kota terbesar ketiga di Yaman, Taez, menewaskan empat anak berusia antara 7 dan 15 tahun. Hal itu diungkapkan petugas keamanan setempat, kemarin. Saat ini Taez hampir sepenuhnya berada di bawah per lindungan pemerintah Arab Saudi. Meski begitu, sejak Maret 2015, kota tersebut menjadi pusat pertempuran antara pasukan pemerintah Yaman melawan para pembe rontak yang menguasai daerah di sekitar kota. Pada Senin (18/9) malam, sebuah ledakan terjadi di Al-Jamaliya. Kawasan itu merupakan daerah tertua di kota tersebut. Insiden itu mirip de-

MARTIAL TREZZINI/KEYSTONE VIA AP

Robert Mardini ngan pengeboman pada Jumat (15/9) yang menewaskan tiga anak. Saat insiden terjadi, dua anak sedang bermain sepak bola.

Kematian anak-anak itu membuat Komite Internasional Palang Merah dan Pengawas HAM geram. “Apa yang terjadi pada Jumat lalu ialah perbuatan yang sangat kejam dan menambah penderitaan masyarakat Yaman,” kata Direktor Regional ICRC untuk Timur Tengah, Robert Mardini. Mardini melanjutkan kedua pihak yang bertikai didesak segera mengambil langkah pencegahan untuk melindungi masyarakat. Di lain hal, pengawas HAM menyayangkan fakta tentang dewan HAM PBB yang hingga kini belum menyetujui penyusunan penyelidikan internasional atas pernyataan kejahatan tanpa bukti oleh kedua pihak. (AFP/*/I-4)

NHIAL DIU, SUDAN SELATAN

25 Tewas dalam Serangan di Kota Minyak SEJUMLAH gerilyawan di Sudan Selatan menyerang tentara di Negara Bagian Unity, tempat beberapa tambang minyak yang tidak beroperasi akibat perang saudara. Pejabat setempat mengatakan serangan itu mengakibatkan 25 orang tewas, termasuk sejumlah warga. Sudan Selatan setelah memisahkan diri dari Sudan pada 2011 melalui sengketa berdarah, terjerumus ke dalam perang saudara sejak akhir 2013.

Sebagian tentara yang setia kepada Presiden Salva Kiir, berperang melawan serdadu lain di bawah mantan Wapres Riek Machar, yang telah dipecat. “Di antara yang tewas dalam pertempuran di Kota Nhial Diu itu terdapat perempuan, orang tua, dan sejumlah polisi setempat,’’ kata Lam Tungwar, Kepala Departemen Penerangan di Negara Bagian Northern Liech. Juru bicara gerilyawan, Lam Paul Gabriel, memberi-

15

kan keterangan yang berbeda soal jumlah korban tewas. Menurutnya, korban meninggal hanya 18 orang. Di sisi lain, kubu pemerintah mengaku telah berhasil mengusir kelompok gerilyawan dan kini tengah memburu mereka. Dickson Gatluak Jock, juru bicara militer untuk Wakil Presiden Sudah Taban Deng Gai mengatakan serangan itu terjadi secara bersamaan dengan perundingan di Nhial Diu. (Ant/I-4) AP/SAM MEDNICK

CHESTER Alan Arthur ialah presiden ke-21 Amerika Serikat sejak 1881-1885. Sebelumnya, ia menjadi wakil presiden dari James Garfield. Ia diangkat menjadi presiden pada 19 September 1881, hari saat Garfield ditembak dan meninggal. Keesokan harinya, pada 20 September 1881, Arthur dilantik dan disumpah sebagai presiden Amerika Serikat yang sangat menentang perbudakan. WIKIPEDIA Kemenangannya dalam sebuah perkara saat masih menjalankan praktik hukum tentang hak orang negro mengakibatkan ditetapkannya UU yang menegaskan kaum negro di dalam trem harus diperlakukan seperti orang kulit putih. Sebelum menjadi presiden, Arthur benar-benar menjalankan politik, tetapi sebagai presiden ia menolak politik dan selalu mengorbankan keuntungan politik dalam menjalankan tugasnya. Karena Presiden Arthur menunjukkan ia tidak dipengaruhi politik, akhirnya timbul rasa permusuhan dari pendukung-pendukungnya dan ia tidak berhasil kembali menjadi calon presiden. Setelah menyelesaikan masa jabatannya, Arthur pindah ke New York dalam keadaan sakit dan meninggal di sana pada 18 November 1886.

1946: Festival Pertama Film Cannes FESTIVAL Film Cannes, atau yang dalam bahasa Prancisnya Le Festival internationale du film de Cannes, merupakan festival film skala internasional yang paling bergengsi. Festival ini diselenggarakan untuk pertama kalinya pada 20 September-5 Oktober 1946. Lokasi festival berada di Kota Cannes, sebelah selatan Prancis. Namun, pada penyelenggaraan selanjutnya, festival film Cannes diadakan setiap Mei, dengan beberapa kali pengecualian. Festival fim yang tidak terbuka untuk WIKIPEDIA umum ini kerap dihadiri bintang filmbintang film terkenal, dan menjadi ajang yang populer bagi para produser untuk merilis film baru mereka, serta menjualnya kepada para distributor film yang datang dari berbagai penjuru dunia. Penghargaan paling bergengsi di dalam festival ini ialah Palme d’Or atau Palem Emas. Penghargaan ini ditujukan bagi film terbaik dan terkadang Palem Emas tersebut diberikan kepada beberapa film sekaligus pada tahun yang sama. Juri-juri yang hadir merupakan sekumpulan kecil orang dari berbagai negara, yang merupakan profesional di dalam dunia perfilman.

1967: Peluncuran RMS Queen Elizabeth 2 RMS Queen Elizabeth 2, juga disebut QE2, ialah kapal pesiar milik Cunard Line dari Inggris. Kapal itu mulai diperintahkan untuk dibangun pada 1964, tapi mulai dibangun pada 5 Juli 1965. WIKIPEDIA QE2 diluncurkan pada 20 September 1967 di John Brown & Company, Clydebank, Skotlandia. Kapal tersebut diberi nama juga pada waktu yang bersamaan. Kapal itu sudah berlayar sejak 1969. QE2 pernah menjadi kapal pemimpin pelintas samudra terbesar di dunia. Kapal tersebut memegang posisi ini hingga digantikan RMS Queen Mary 2 dalam jalur New York-Southampton pada Januari 2004. QE2 diluncurkan pada masa Perang Falkland. Dalam perang pada 1982, kapal ini membawa 3.000 prajurit dan 650 sukarelawan. Kemudian, di tahun itu juga, QE2 kembali menjadi kapal pelintas samudra dan kemudian dilukis dengan warna klasik Cunard. QE2 sekarang dibeli sebuah perusahaan di Emirat Arab. 20 September | History | BBC | Dok.mi


RABU, 20 SEPTEMBER 2017

SELEBRITAS

CUSTOMER SERVICE:

(021) 5821303

PEMASANGAN IKLAN:

(021) 5812113 / 5801480

HALAMAN 16

PODIUM

Mahalnya Investasi PEKAN lalu Sinarmas dan Compania Espanola de Petroleos (Cepsa) meresmikan pabrik oleokimia yang mereka bangun di Dumai, Riau. Dengan investasi 300 juta euro, pabrik dengan kapasitas 160 ribu metrik ton memberi nilai tambah lebih dari produk minyak kelapa sawit kita. Kelapa sawit merupakan EBET komoditas andalan Indonesia. Dengan produksi minyak Suryopratomo kelapa sawit mencapai 36 juta Dewan Redaksi Media Group ton, Indonesia menguasai 60% produk dunia. Nilai ekspornya mencapai 12,32% dari total ekspor Indonesia. Tidak salah apabila pemerintah memberikan perhatian kepada komoditas ini. Bahkan pemerintah harus mendorong karena hampir 10% warga bangsa ini hidup dengan bergantung pada kelapa sawit. Banyak negara di Eropa dan Amerika menyerang produk kelapa sawit karena dianggap merusak lingkungan. Namun, sebenarnya tuduhan itu lebih disebabkan produktivitas tanaman kelapa sawit yang jauh lebih tinggi daripada tanaman yang mereka miliki seperti kedelai, jagung, atau bunga matahari. Mereka pun tetap membutuhkannya karena minyak kelapa sawit bisa dibuat bahan bakar nabati atau oleokimia untuk produk kosmetik, sabun, dan industri perminyakan. Tantangan kita ialah bagaimana membangun industri turunan agar nilai tambah dari produk kelapa sawit bisa lebih kita nikmati. Kita tidak boleh puas hanya menjadi produsen minyak kelapa sawit, tetapi harus menguasai sampai ke hilir karena nilai tambahnya semakin tinggi. Hanya, memang investasi tidaklah murah. Menurut Presiden Direktur Golden Agri Resources Franky Widjaja, dengan investasi sekitar Rp4,5 triliun untuk produksi 160 ribu metrik ton, berarti investasi per metrik ton mencapai Rp28 juta. Modal kerja yang harus dikeluarkan untuk menghasilkan oleokimia yang diharapkan pun belum dihitung. Biaya ini akan semakin mahal kalau dihitung berdasarkan jumlah tenaga kerja yang bisa terserap. Dengan 300 tenaga kerja yang secara langsung bisa ditampung di pabrik, artinya investasi per tenaga kerja mencapai 1 juta euro atau sekitar Rp15 miliar. Saat meresmikan pabrik oleokimia itu, Menteri Perindustrian Airlangga Hartarto menyampaikan, dari 1,3 juta lulusan sekolah menengah atas, ada sekitar 600 ribu orang yang harus masuk ke angkatan kerja. Kalau satu lapangan kerja membutuhkan investasi Rp15 miliar, berarti setiap tahun dibutuhkan investasi baru sebesar Rp9.000 triliun. Dengan anggaran pembangunan pemerintah yang hanya sekitar Rp300 triliun, berarti Rp8.700 triliun harus datang dari dunia usaha dan badan usaha milik negara. Inilah yang membuat kita harus sadar tentang pentingnya peran dunia usaha dalam pembangunan. Pengusaha jangan hanya dilihat sebagai pihak yang sekadar mencari untung. Mereka juga penyedia lapangan kerja. Untuk itulah kita harus membuat pengusaha betah dan mau terus menanamkan modalnya. Seberapa pun besarnya investasi yang mereka lakukan, pengusaha itu berjasa untuk menyediakan lapangan pekerjaan. Itulah tanggung jawab yang sebenarnya melekat pada negara, yakni menyediakan lapangan kerja bagi seluruh warga. Yang dibutuhkan pengusaha untuk menanamkan modalnya ialah kepastian. Berikan aturan main yang jelas dan berikan keleluasaan kepada pengusaha untuk mengembangkan usahanya, maka mereka akan bisa mencari jalan untuk membuat semuanya menjadi feasible. Sekarang ini minat untuk berinvestasi meredup karena pemerintah tidak memberikan kejelasan bagi pengusaha untuk mengoptimalkan peluang yang ada. Pengusaha dihadapkan pada berbagai kesulitan mulai urusan pengadaan lahan, perizinan, tenaga kerja, infrastruktur, hingga urusan perpajakan. Perjuangan seperti yang dilakukan Sinarmas untuk mengundang Cepsa mau menanamkan modal mereka tidaklah mudah. Dibutuhkan waktu lima tahun untuk membuat perusahaan minyak dan gas dari Spanyol itu mau menanamkan modal mereka di Indonesia. Cepsa baru pertama kali menanamkan modal di Indonesia. CEO Cepsa Pedro Miro mengaku puas dengan kerja sama selama ini. Kerja keras dan komitmen yang dilakukan Sinarmas untuk merealisasikan proyek pertama mereka merupakan modal untuk bisa berhasil. Kita berharap para pejabat baik di pusat maupun di daerah konsisten memberikan kemudahan berusaha. Kita jangan terlalu curiga kepada pengusaha, apalagi bersikap xenofobia. Kita justru harus senang apabila pengusaha mendapatkan untung ketika berbisnis di Indonesia karena dengan itu mereka akan menambah investasi dan otomatis menambah juga lapangan kerja.

ONLINE

It Bertahan di Puncak Box Office FILM It yang diproduksi Warner Bros meraih pemasukan hampir tiga kali lipat dari raihan gabungan film yang menduduki posisi kedua dan ketiga. (Hiburan)

Fase Kepulangan Jemaah Wafat Terus Bertambah FASE pemulangan jemaah haji Indonesia sudah memasuki hari ke-13. Pada fase itu jumlah jemaah haji Indonesia yang wafat bertambah. (Humaniora)

MATTHEW MCCONAUGHEY

Galang Dana untuk Autisme Dia berupaya mengumpulkan dana sebesar US$200 ribu untuk disumbangkan kepada organisasi peduli autisme bernama Autism Speaks. RETNO HEMAWATI

retnoretno@mediaindonesia.com

A

KTOR Matthew David McConaughey, 47, ambil bagian dalam kampanye sekaligus penggalangan dana untuk organisasi peduli autisme bernama Autism Speaks. Dia tidak menjalankan sendirian, tetapi bergandengan tangan dengan perusahaan perawatan kulit Kiehl’s. Mereka berupaya menggalang dana hingga terpenuhi sebesar US$200 ribu atau setara dengan Rp2,6 miliar. Dia membuat video khusus untuk berkampanye dan menyebarkan pesan demikian, “Anak-anak dengan autisme membutuhkan dukungan kami dan mereka membutuhkannya sekarang juga.” Dalam video berdurasi 47 detik itu, dia berharap banyak orang mau membagikan kabar ini kepada orang lain dan untuk setiap yang dibagikan, Kiehl’s akan menyumbangan US$1 ke Autism Speaks. Video itu kini telah viral di semua platform media sosial. Kiehl’s di berbagai negara juga melakukan kampanye yang sama. Kampanye itu tidak berhenti pada penyebaran video saja, tetapi juga melalui rilis produk mereka ultra facial cream versi terbatas. Bintang Dallas Buyers Club itu diberi kesempatan untuk merancang kemasan produk yang menampilkan warna cerah, bentuk geometris, desain pesawat terbang dan sepeda, dan tentu saja logo Autism Speaks dengan puzzle biru. Kebaikan hati McConaughey dan istrinya, Camila Alves, bukan baru pertama kali. Mereka berdua bahkan telah menaruh kepedulian pada anak-anak melalui yayasan yang mereka dirikan, Just Keep Livin Foundation. Yayasan itu mengembangkan program yang mendorong perkembangan tubuh dan pikiran bagi siswa sekolah menengah atas. Inilah

Matthew McConaughey pernah membintangi film How to Lose a Guy in 10 Days, The Wolf of Wall Street, Interstellar, Texas Chainsaw Massacre: The Next Generation, A Time to Kill, dan Ghosts of Girlfriends Past.

Pengalaman keluarga Kepedulian McConaughey dan istri mendirikan yayasan setelah anak pertama, Levi Alves McConaughey, lahir pada 2008. Dia semakin ketagihan berbuat baik juga karena apa yang dilakukannya berkelanjutan dengan Autism Speaks. “Saya tahu saya ingin menemukan cara untuk membantu anak-anak, khususnya anak-anak SMA. Mereka benar-benar dalam fase penting dalam hidup mereka,” ucapnya. Dia menambahkan apa yang dikerjakan didedikasikan untuk kaum muda. Selain itu, ia ingin memastikan nilai-nilai kebaikan yang dilakukannya bersama dengan sang istri menurun pada ketiga anaknya. “Sebagai sebuah keluarga, kami beruntung bisa memberikan kembali apa yang kami dapat sepanjang tahun.” Sebagai penutup, dia mengungkapkan keluarganya ingin selalu bisa bisa memberikan pada anak-anak tanpa melihat bentuk, ukuran, dan warna yang berbeda. (H-3)

AFP/ MICHAEL LOCCISANO

LADY GAGA

YUNI KARTIKA

DANILLA

Batalkan Tur karena Sakit

Penampilan Atlet itu Penting

Album Lintasan Waktu

PELANTUN Bad Romance Stefani Joanne Angelina Germanotta, 31, membatalkan tur Eropa karena sakit dan sedang mencari perawatan medis. Dia menderita fibromyalgia, nyeri tulang dan otot yang menjalar ke tubuh. Sebelumnya, dia juga membatalkan penampilan di festival musik Rio de Janeiro pekan lalu. Di media sosial, Lady Gaga mengungkapkan kekecewaannya. “Saya bertindak dramatis, mengada-ngada, pura-pura jadi korban demi membatalkan tur. Jika kalian mengenal saya, kalian tahu itu tidak benar. Saya selalu jujur tentang kesehatan fisik dan mental,” kata Gaga seperti dikutip Reuters. Pihaknya sedang mencari tahu penyakit yang dideritanya. “Saat saya sudah semakin sehat dan siap, saya akan bercerita lebih banyak dan berencana untuk tak hanya membuat orang tahu, tapi agar ada riset lebih lanjut untuk mereka yang menderita hal yang sama. Jadi saya bisa membantu membuat perbedaan,” kata dia. (*/H-5)

MANTAN pebulu tangkis nasional Yuni Kartika, 44, sejak era 1990-an bertahan dengan potongan rambut pendeknya yang tampak maskulin tetapi cocok untuk wajahnya. Bagi dia, potongan ini pas untuk dirinya yang sibuk. Lebih dari itu, tak perlu waktu banyak untuk menata rambut di berbagai kesempatan. “Karena saya banyak sekali kerjaan, jadi MC, jadi komentator, saya enggak mau ribet. Kalau panjang harus di-blow-blow. Kalau rambut pendek ini tinggal dikasih wax saja kelar. Jadi simpel, cepat,” ujar Yuni. Selain itu, dia mengaku senang karena potongan rambut khas kaum adam itu cocok dengan wajahnya. “Potongan seperti ini cocok untuk wajah saya, saya senang banget,” kata dia seraya tertawa. Lebih dari sekedar tatanan rambut, salah satu anggota tim Indonesia pada perebutan Piala Uber 1994 itu juga menekankan pentingnya penampilan seorang atlet baik di dalam maupun di luar lapangan. “Saat berpenampilan o ra n g a k a n m e l i h a t dan menilai kita seperti apa. Jadi menurut saya, penampilan itu penting,” kata dia yang hampir selalu mengenakan riasan di berbagai kesempatan itu. (Ant/H-5)

SETELAH melejit lewat album debut Telisik yang dirilis pada 2014, kini Danilla resmi merilis album kedua bertajuk Lintasan Waktu. Lintasan Waktu bukan sekadar menambah deretan diskografi Danilla, melainkan juga menjadi monumen penting dalam perjalanan karier bermusik perempuan 27 tahun itu. Tidak lain karena Danilla mulai menjajal posisi produser, bersama dengan dengan Lafa Pratomo, produser album pertama Danilla, dan Aldi Nada Permana dari Ruang Waktu Music Lab. Saat ditemui Metrotvnews.com pada Juli lalu, Danilla mengaku memberi porsi besar pada ego untuk album ini. “Album kedua ini ego. Gue punya ego yang enggak bisa gue keluarkan sembarangan di depan orang. Jadi, bagaimana ego itu gue masak menjadi karya musik, gue ingin mengajak orang untuk berpetualang ke ego gue, soal pengalaman apa yang pernah terjadi dan musik gue,” kata Danilla. Visual album Lintasan Waktu dikerjakan Eunice Nuh. Album ini telah dapat didengar melalui berbagai penyed i a l ay a n a n musik digital. (MTVN/H-5)

Perpusnas Lestarikan Naskah Kuno PERPUSTAKAAN Nasional (Perpusnas) menggandeng keraton se-Nusantara untuk mendata serta menyusun kembali naskah-naskah kuno yang ada di keraton lantaran menjadi salah satu sumber perkembangan peradaban. (Nusantara)

yang membuat kemitraan Kiehl’s dan Autism Speaks sangat sesuai. “Autisme memengaruhi sekitar 70 juta orang di seluruh dunia dan banyak siswa yang terdaftar di program Just Keep Livin dengan berbagai spektrum autisme ada di dalamnya. Saya telah menyaksikan secara langsung efek autisme, tidak hanya pada anak, tapi juga pada keluarga mereka,” kata McConaughey.

AP/ EVAN AGOSTINI

DOK INSTAGRAM

MI/ATET DWI PRAMADIA


RABU, 20 SEPTEMBER 2017

HALAMAN 17

HLM 18 Industri Start-up Berkembang Pesat

HLM 24 Seksi I Tol Palindra Siap Dibuka

HLM 27 Waspada Hadapi Tim Thailand

EKONOMI Realisasi Bauran EBT Diklaim Lampaui Target Hingga Agustus 2017, jumlah desa yang teraliri listrik sebesar 73.149 desa. Angka itu naik 1.008 desa dari tahun sebelumnya. CAHYA MULYANA

Cahya@mediaindonesia.com

P

EMERINTAH mengklaim realisasi bauran energi pembangkit energi baru terbarukan (EBT) sampai dengan triwulan II mencapai 13,30 megawatt (Mw). Jumlah itu melebihi target yang dicanangkan dalam Anggaran dan Pendapatan Belanja Negara (APBN) 2017 sebesar 11,56 Mw. Direktur Jenderal Ketenagalistrikan Kementerian Energi dan Sumber Daya Mineral (ESDM) Andy Noorsaman Sommeng mengatakan energi panas bumi dan EBT lainnya sudah mencapai 5,23% (target 4,96%) dan bauran energi dari air mencapai 8,07% (target 6,60%). “Sesuai arahan Presiden, kami juga menggenjot capaian 35 ribu Mw melalui pemaksimalan energi baru terbarukan, beberapa daerah sudah dimaksimalkan potensinya, khususnya pembangkit listrik tenaga bayu (angin),” katanya di Gedung Kementerian ESDM, Jakarta, kemarin. Terkait dengan progres program 35 ribu Mw, pembangkit yang telah beroperasi secara komersial (commercial operation date/COD), papar Andy, mencapai 1.253 Mw, termasuk MVPP atau pembangkit di kapal sebesar 480 Mw, terdiri dari MVPP Sumut 240 Mw, MVPP Amurang 120 Mw, MVPP Kupang 60 Mw, dan MVPP Ambon 60 Mw. Dalam kesempatan itu, dia juga memaparkan jumlah desa yang telah teraliri listrik. Hingga Agustus 2017, kata dia, jumlah desa berlistrik sebesar 73.149 desa. Angka itu naik 1.008 desa dari 2016 yang berjumlah 72.141 desa (lihat grafik).

Dia juga menjelaskan pertumbuhan penjualan listrik berdasarkan laporan PT Perusahaan Listrik Negara (PLN) menunjukkan jumlah pelanggan sampai dengan Agustus 2017 sebesar 66.629.357 pelanggan, dengan delta pertumbuhan pelanggan sebesar 5,73%. Pada kesempatan yang sama, Direktur Perencanaan II PLN Supangkat Iwan Santoso mengatakan perkembangan bauran energi pembangkit EBT dipicu beberapa pembangkit yang sudah mulai beroperasi seperti PLTP Sarulla. Selain itu, PLTA di Sumut dan Sulawesi yang sedang dalam tahap pembangunan. “Kalau bicara renewable, ini progress sekali,” katanya.

Pemakaian turun Direktur Bisnis Regional PLN Ahmad Rofiq menjelaskan penjualan listrik sampai Agustus hanya mencapai 2,8%. Jumlah itu turun jika dibandingkan dengan periode yang sama tahun sebelumnya. Menurut dia, berdasarkan survei PLN, penurunan tersebut terjadi pada pelanggan rumah tangga karena mereka sangat sensitif dengan harga, daya beli yang menurun, dan penggunaan peralatan hemat energi seperti lampu LED. Untuk pelanggan bisnis, penurunan terjadi karena menurunnya konsumsi pelaku bisnis akibat pengurangan pemakaian AC karena menurunnya suhu rata-rata harian, hingga perkembangan e-commerce yang membuat pengunjung pusat bisnis (mal) sepi. “Perilaku konsumen mulai bergeser ke e-commerce. Jadi, ada beberapa shopping center yang mulai sepi dan menyebabkan terjadinya penurunan pemakaian listrik,” ungkapnya. (E-2)

ANTARA/TONI

FASILITAS SISTEM PENYIMPANAN ENERGI: Menteri PPN/Kepala Bappenas Bambang Brodjonegoro (kedua dari kiri) didampingi Deputi Menteri Bidang Sarana dan Prasarana Wismana Surya Adibrata (kanan) dan Deputi Menteri Bidang Pendanaan Pembangunan Kennedy Simanjuntak (kedua dari kanan) mendengarkan penjelasan perwakilan Korea Electric Power Corporation (Kepco) Seongku Kim mengenai fasilitas energy storage system (ESS) Kepco di Jeollanam-do, Korea Selatan, kemarin.

Potensi Sektor Maritim Perlu Dimaksimalkan KOMITE Ekonomi dan Industri Nasional (KEIN) menyatakan, ada empat sektor industri yang harus diprioritaskan untuk mendorong ekonomi Indonesia. Empat sektor tersebut dinilai sangat potensial memberikan stimulus ke sektor riil, yang akhirnya memacu pertumbuhan ekonomi. Wakil Ketua KEIN Arif Budimanta mengatakan, keempat sektor yang bisa mengerek ekonomi, terdiri dari sektor agrikultur, maritim, pariwisata, dan ekonomi kreatif. Menurutnya, jika keempat sektor tersebut dikembangkan dengan serius akan memberikan dampak

turunan seperti penyerapan tenaga kerja. “Inilah yang kuat yang bisa diandalkan sebab bahan bakunya ada semua di Indonesia, bahkan berpotensi bisa menyerap tenga kerja lokal lebih besar,” ujar Arif dalam acara diskusi di Jakarta, kemarin. Walaupun begitu, Arif menyebutkan pemerintah sudah berusaha mengelola sektor tersebut dengan baik namun masih belum optimal. “Perlu ada percepatan pengelolaan pada sektor ini karena seluruh resources yang diperlukan untuk mengoptimalkannya hampir semuanya sudah ada di

dalam negeri,” papar Arif. Dia menambahkan, perlu komitmen pemerintah yang kuat dalam mendorong agar investasi yang masuk bisa diarahkan langsung ke empat sektor tersebut. Sebagaimana diketahui, dari data Badan Koordinasi Penanaman Modal (BKPM) pada kuartal II 2017, realisasi investasi di sektor agrikultur, khususnya tanaman pangan dan perkebunan dari PMDN sebesar Rp2,44 triliun. Adapun dari PMA realisasinya sebesar US$401,9 juta. Kemudian realisasi investasi pada sektor maritim dari PMDN

dan PMA ialah Rp22,6 miliar dan US$3,6 juta atau menduduki porsi terendah dari seluruh realisasi investasi dari berbagai sektor. Arif berharap pemerintah bisa lebih mendorong sektor maritim, khususnya perikanan. Karena, di sektor tersebut masih sangat bisa dikembangkan, dan realisasi investasinya tergolong minim. “Ada banyak strategi agar sektor-sektor itu tumbuh baik di antaranya dengan peningkatan kebijakan fiskal, seperti (penurunan) suku bunga, dan sebagainya,” ujarnya. (Pra/ MTVN/E-2)

Inisiatif Belt & Road Perluas Peluang Ekonomi INISIATIF Belt & Road yang digalang Tiongkok diyakini mampu membuka peluang bisnis serta kesempatan kerja lebih besar bagi berbagai negara. “Tercatat sekitar 69 negara dan organisasi telah menandatangani kesepakatan dengan Tiongkok terkait inisiatif Belt & Road. Sejauh ini pembangunan infrastruktur melalui inisiatif tersebut telah menyumbang sekitar US$1 miliar bagi negaranegara tempat pembangunan berlangsung,” ungkap Zhang Ping, Wakil Ketua Kongres

Rakyat Nasional Tiongkok saat membuka acara Media Cooperation Forum on Belt & Road 2017 di Dunhuang, Tiong-kok, seperti dilaporkan wartawan Media Indonesia Anwar Surachman, kemarin. Dalam kesempatan yang sama, Li Chenggang selaku Deputi Menteri Perdagangan Tiongkok menyatakan, Belt & Road merupakan inisiatif negaranya untuk menstimulasi ekonomi global. Dasar inisiatif tersebut ialah keterbukaan, kerja sama, dan kesempatan belajar yang setara.

Gapki Minta Perusahaan Sawit Cegah Pekerja Anak GABUNGAN Pengusaha Kelapa Sawit Indonesia (Gapki) menggandeng sejumlah lembaga nasional dan internasional untuk membuat kampanye agar perusahaan memerhatikan isu-isu ketenagakerjaan pada industri sawit. Sebab, selama ini industri kelapa sawit Indonesia kerap dipermasalahkan beberapa negara, khususnya Eropa, terkait isu-isu pelanggaran hak asasi manusia dan tenaga kerja. Ketua Bidang Tenaga Kerja Gapki Sumarjono Saragih menyebutkan lembaga yang dilibatkan untuk kampanye itu yakni lembaga swadaya masyarakat dari Belanda, CNV InternationalBelanda, serta Federasi Serikat Buruh Kehutanan, Perkebunan, dan Pertanian Serikat Buruh Sejahtera Indonesia (Hukatan KSBSI), dan International

Labour Organization (ILO) PBB. “Selama ini industri sawit yang tergabung dalam asosiasi menjalankan aturan ketenagakerjaan. Gapki melarang pekerja anak dan pelanggaran isu ketenagakerjaan lainnya. Namun, tiap ada berita pelanggaran, kami disalahkan. Padahal, Gapki hanya mengambil porsi 30% dari total lahan dan pekerja sawit Indonesia.”

Menurut dia, pada 2015 total pekerja di industri sawit mencapai 7,9 juta orang. Dengan porsi 30%, berarti tenaga kerja sawit di Gapki sekitar 2,3 juta orang. “Di internal kami, isu ketenagakerjaan jadi perhatian. Namun, kami tidak bisa mengontrol perusahaan di luar Gapki,” tukasnya. Karena itu, Country Representative Indonesia untuk CNV Internasional-

“Eropa sebagai negara importir kedua terbesar sawit Indonesia sangat memerhatikan isu tenaga kerja. Dalam standar mereka, yakni Roundtable on Sustainable Palm Oil, terdapat poin keselamatan dan keamanan kerja.”

Belanda Amalia Falah Alam menilai, perlu solusi dari pemerintah untuk memerangi pelanggaran HAM dan tenaga kerja di industri sawit. Pemerintah dan serikat buruh sawit mesti berdialog secara rutin. Terlebih, Eropa sebagai negara importir kedua terbesar sawit Indonesia sangat memerhatikan isu tenaga kerja. Dalam standar mereka, yakni Roundtable on Sustainable Palm Oil, terdapat poin keselamatan dan keamanan kerja. “Ini penting untuk memperbaiki kondisi kerja di sawit. Dengan begitu, ketertarikan market Eropa meningkat,” paparnya. Sekjen Hukatan KSBSI Nur Sanah menilai kampanye sawit mesti dilakukan seluruh pihak, termasuk pemerintah dan industri sawit. (Jes/E-3)

“Tiongkok akan terus mengembangkan inisiatif Belt & Road yang digalang Presiden Xi Jinping sejak 2012. Dalam lima tahun ke depan, kami akan menginvestasi lebih dari US$250 miliar di berbagai negara. Inisiatif ini juga telah memberi kesempatan kerja kepada lebih dari 200 ribu orang di sejumlah negara,” ujar Li Chenggang. Konsep ‘One Belt, One Road’ sendiri digagas Tiongkok sebagai perwujudan konsep modern dari jalur perdagangan kuno yang dikenal dengan Jalur

Sutra. Yakni menghubungkan Tiongkok dengan sejumlah negara. Jalur Sutra modern itu berkembang di saat laju ekonomi negara adidaya seperti Amerika Serikat menurun. Pada Mei 2017, Tiongkok memopulerkan inisiatif Belt & Road dengan mengadakan pertemuan Forum One Belt, One Road yang dihadiri para pemimpin negara, termasuk Presiden RI Joko Widodo. ”Dalam lima tahun ke depan, kami akan menginvestasi lebih dari US$250 miliar di berbagai negara,” ujar Li Chenggang. (E-2)


18

SEKTOR RIIL

RABU, 20 SEPTEMBER 2017

SEKILAS

Industri Start-up Berkembang Pesat

BUMN Indonesia Rajai Proyek di Timor Leste BADAN Usaha Milik Negara (BUMN) Indonesia menguasai sejumlah proyek pembangunan infrastruktur di Timor Leste, negara yang baru merdeka pada 1999. Mulai dari pembangunan jalan raya, jembatan, bahkan gedung kementerian negara itu dibangun BUMN Indonesia. Salah satunya gedung tertinggi di Dili, Gedung Kementerian Keuangan Timor Leste, yang dikerjakan PT PP (Persero) Tbk. “BUMN Indonesia komplet. Sekitar 80% (proyek dibangun) BUMN Indonesia. Ada Hutama Karya, Waskita, Wijaya Karya, PT PP, dan Adhi Karya,” ujar Dubes RI untuk Timor Leste Sahat Sitorus saat menerima kunjungan tim corporate social responsibility PT PLN (Persero) di Kedubes RI untuk Timor Leste, di Dili, kemarin. Sahat melanjutkan, selain pembangunan infrastruktur, masyarakat Timor Leste juga masih bergantung pada produk Indonesia, mulai dari makanan pokok, alat transportasi, dan kebutuhan bahan bakar yang masih disuplai dari Pertamina. (Adi/E-3)

Besarnya potensi industri start-up di Indonesia, di antaranya ditopang generasi milenial yang melek teknologi. ANDHIKA PRASETYO

Andhika@mediaindonesia.com

K

Universitas Esa Unggul Raih Penghargaan Pajak UNIVERSITAS Esa Unggul mendapat penghargaan dari Pemkot Jakarta Barat dalam pekan anutan pembayar pajak bumi dan ba-ngunan teladan se-Jakarta Barat pada 9 Agustus lalu. Penghargaan diberikan karena Esa Unggul menjadi institusi yang membayar Pajak Bumi dan Perkotaan (PBB-P2) dengan tepat waktu dan tepat jumlah. Penghargaan diserahkan Wali Kota Jakbar Anas Effendi kepada Perwakilan Esa Unggul yakni Ahmad Sururi Afif dan Mohammad Faisal. “Universitas Esa Unggul konsisten mendapat penghargaan sudah tujuh kali dari Pemkot Jakarta Barat. Ketaatan Esa Unggul membayar pajak jadi salah satu pertimbangan,” ungkap Ahmad Sururi Afif melalui rilisnya, kemarin. Ahmad juga berharap penghargaan itu menjadi pemicu bagi Esa Unggul untuk mendapatkan berbagai penghargaan lain, baik di bidang pajak maupun di berbagai bidang lainnya. (RO/E-3)

ANTARA/IRWANSYAH PUTRA

POTENSI HASIL TANGKAPAN IKAN NASIONAL: Nelayan melelang ikan hasil tangkapan di Pelabuhan Pendaratan Ikan (PPI) Nusantara, Lampulo, Banda Aceh, Aceh, kemarin. Badan Pengembangan Sumber Daya Manusia Kelautan dan Perikanan Kementerian Kelautan dan Perikanan memperkirakan potensi jumlah tangkapan ikan yang diizinkan di wilayah pengelolaan perikanan Indonesia mencapai 12,5 juta ton.

EPERCAYAAN investor terhadap pasar pelaku usaha rintis atau start-up di Indonesia semakin baik. Hal itu terlihat dari nilai investasi yang terus meningkat dalam lima tahun terakhir. Berdasarkan penelitian yang dilakukan Google bersama AT Kearney, perusahaan konsultan dunia, diketahui nilai investasi terhadap perusahaanperusahaan start-up Indonesia melonjak dari US$44 juta pada 2012, menjadi US$1,4 miliar pada akhir 2016, dan terus menanjak hingga US$3 miliar pada Agustus 2017. Fakta tersebut tentu menjadi angin segar bagi perkembangan industri Tanah Air, khususnya ekonomi kreatif berbasis digital. Managing Director Google Indonesia Tony Keusgen mengungkapkan, meski masih dalam tahap awal, start-up di Indonesia mencapai kemajuan pesat, khususnya pada sektor perdagangan elektronik (e-commerce) dan transportasi. “Kami dapat melihat momentum investasi start-up terus naik. Para investor modal

ventura sangat percaya terhadap peluang yang ada di Indonesia saat ini,” ujar Tony di Jakarta, kemarin. Besarnya potensi akan industri start-up di Indonesia menurutnya tidak terlepas dari tingginya jumlah penduduk yang mencapai se perempat miliar jiwa. Ditambah terus tumbuhnya jumlah kelas menengah dan populasi generasi milenial yang melek teknologi. “Potensi pasar untuk pertumbuhan ini sangat bagus. Tetapi, tentu saja ini harus didukung talenta-talenta hebat agar start-up bisa memenuhi permintaan pasar,” tuturnya. Berdasarkan studi yang dilakukan, Tony sangat optimistis angka investasi masih akan terus bertambah dalam beberapa tahun ke depan. Walaupun masih di bawah Singapura, para investor menganggap Indonesia masih jauh lebih baik jika dibandingkan negara-negara lainnya di Asia Tenggara. Pada 2016, angka investasi di Asia Tenggara mencapai US$6,8 miliar. Singapura menjadi negara tujuan penanaman modal terbesar dengan presentase 41%, disusul Indonesia di angka 19%. “Mereka masih

optimistis dan kami pun percaya potensi ekonomi digital di Indonesia akan terus tumbuh,” tandasnya. Asosiasi Modal Ventura untuk Start-up Indonesia (Asmevindo) mengungkapkan potensi yang ada saat ini akan terus tumbuh jika pemerintah dapat mendorong serta menyediakan lingkungan yang nyaman bagi para investor. Bendahara Asmevindo Edward I Chamdani mengatakan, sejauh ini, masih banyak regulasi yang dianggap menjadi penghambat berkembangnya industry start-up di dalam negeri, terutama dalam kebijakan perpajakan.

Perlu aturan Dalam kesempatan terpisah, Ketua Dewan Komisioner Otoritas Jasa Keuangan (OJK) Wimboh Santoso mengatakan, berkembangnya teknologi finansial harus ada yang mengatur dan mengawasi agar persaingan usaha dengan perbankan tercipta secara adil. Untuk itu, dalam waktu dekat OJK akan membuat Fintech Center yakni kumpulan otoritas terkait dan pelaku fintech. Dalam Fintech Center itu akan diidentifikasi mengenai siapa otoritas yang akan membuat aturan, mengeluarkan izin, dan mengawasi secara kelembagaan dari perusahaan fintech, produk fintech, maupun perlindungan konsumen fintech. (Nyu/Try/E-2)

IKM Manfaatkan Lelang Gula Rafinasi LELANG gula rafinasi yang bakal diadakan pada 1 Oktober mendatang ramai peminat. Sistem dagang ini bahkan telah diuji coba dan terjual 400 ton. Kepala Badan Pengawas Perdagangan Berjangka Komoditi (Bappebti) Bachrul Chairi mengatakan, uji coba sudah dimanfaatkan industri kecil dan menengah (IKM). Mereka membeli GKR senilai Rp8.600 per kilogram (kg), lebih murah dari harga eceran yang selama ini mereka dapatkan Rp12.500 per kg. “Sudah 400 ton yang terjual selama uji coba dan IKM

yang mendapatkan itu dengan harga murah,” ucap Bachrul, kemarin. Menurutnya, sistem lelang GKR sangat diapresiasi IKM. Pasalnya, selama ini mereka dipersulit industri atau importir gula rafinasi. Para IKM tidak diperbolehkan membeli dengan jumlah kecil dan wajib membayar secara cash. “Padahal, kalau untuk industri besar, mereka (importir GKR) memberikan kredit 3-6 bulan. Adil tidak itu? Ini yang mau kita coba benahi,” tegas Bachrul. Dia menjelaskan tujuan sistem lelang GKR ialah untuk

membuat transparansi harga dan proses jual-beli. Pemerintah bisa mengetahui jumlah GKR yang dijual dan beredar di industri pengolahan secara daring (online) karena GKR yang dilelang wajib diberi QR Code oleh penjual. Dengan begitu, pemerintah berharap kebocoran GKR ke pasar bisa diminimalkan. Ia menyebut sepanjang 2015 terdapat 300 ribu ton GKR yang bocor ke pasar dan makin meningkat menjadi 600 ribu-700 ribu ton per tahun selama dua tahun ini. “Ini yang mau kita benahi.

Dengan QR Code, saya bisa tahu kalau bocor, yang bocorin siapa,” tegas Bachrul. Di mengungkapkan, sejauh ini sudah 400 peserta yang mendaftarkan diri sebagai pembeli (buyer) dan 11 industri GKR sebagai penjual (seller). Dari 400 buyer, sekitar 150 merupakan industri peng-olahan besar, 150 koperasi, dan 100 IKM. “Belum semua perusahaan besar mendaftar. Totalnya 200an perusahaan. Kalau memang mereka tidak mau ikut lelang, maunya kontrak saja, ya silakan,” ujar Bachrul. (Jes/E-2)

ANTARA/AUDY ALWI

PELUNCURAN APLIKASI ROLI: VP of Digital Advertising of

Telkomsel Harris Wijaya dan GM of Digital Advertising Product Reski Sepi Andik menunjukkan aplikasi Rolii saat peluncurannya di Jakarta, kemarin. Aplikasi berbasis Android itu menawarkan berbagai macam informasi tentang kuliner, bisnis, gadget, seni, fesyen, sepak bola, kesehatan, dan lain-lain. Apabila fitur lock screen-nya diaktifkan secara terus-menerus, pelanggan dapat memperoleh tambahan kuota sebesar 300 MB setiap bulannya.

Penutupan Gerai Matahari demi Efisiensi

ANTARA/ADENG BUSTOMI

PENINGKATAN PRODUKSI TEMBAKAU: Pekerja menjemur tembakau di ladang sawah

yang mengering di Kampung Sukaruji, Kabupaten Tasikmalaya, Jawa Barat, kemarin. Kementerian Pertanian mendorong petani tembakau untuk meningkatkan produksi tembakau guna menekan impor bahan baku rokok keretek. Saat ini impor tembakau Indonesia sekitar 150 ribu ton per tahun dengan nilai sekitar Rp50 triliun dan pemerintah menyalurkan bantuan untuk petani tembakau senilai Rp19 miliar.

MENTERI Perdagangan Enggartiasto Lukita mengatakan rencana penutupan dua gerai PT Matahari Department Store Tbk (LPPF) di Pasaraya Blok M dan Manggarai pada akhir September 2017 ialah sesuatu yang wajar. Aksi korporasi itu dipandang sebagai upaya menjaga profitabilitas perseroan. “Sederhana saja, lihat itu kan dari yang sudah public listing company. Bagaimana kinerjanya, rugi labanya, pendapatannya secara year on year. Mungkin, akan ada yang turun karena efisiensi, tapi laba bersihnya meningkat. Jadi, kalau

kita lihat dari sisi itu, tidak ada soal (penutupan gerai),” ucapnya di Jakarta, Senin (18/9). Ia menilai penutupan gerai bukan berarti ritel mengalami kebangkrutan. Bisa saja, Matahari berencana membuka gerai di daerah lain yang lebih strategis dan menguntungkan. Itu disebabkan adanya pergeseran daerah perkantoran atau perumahan. “Jika kita lihat sekarang, dari sisi properti, pernah kah berpikir di Sudirman itu akan jadi lokasi strategis? Semua orientasinya dulu di sekitar Hayam Wuruk dan Gajah Mada. Selan-

jutnya, bergeser ke Thamrin, dari Thamrin bergeser ke Sudirman, SCBD,” tukasnya. Enggartiasto pun membantah gerai Matahari tutup akibat penurunan daya beli masyarakat. Ia menyebut laba Matahari terpantau naik tahun ini.

Dilansir dari laporan keterbukaan BEI, PT Matahari Department Store Tbk mencatatkan kenaikan laba bersih sebesar 15,6% secara year-on-year menjadi Rp1,338 triliun pada semester I 2017. Penjualan kotor semester I 2017 tercatat Rp10,017 miliar atau 10,9% lebih tinggi daripada semester I

2016. Adapun pendapatan bersih sebesar Rp5,737 triliun atau 10,8% lebih tinggi ketimbang periode sama tahun lalu. Kini, Matahari memiliki 156 gerai di 71 kota. Sebanyak empat gerai baru resmi dibuka pada Semester I 2017 di Tegal, Madiun, Jember, dan Medan, serta satu gerai baru pada Juli 2017 di Cirebon (Jawa Barat). “Jadi ini bukan karena daya beli. Sekali lagi tolong dilihat, tingkat pendapatan perusahaan itu naik atau turun? Tidak ada yang turun, jadi tidak ada urusan sama daya beli,” pungkas Enggartiasto. (Jes/E-3)


BURSA & KEUANGAN IHSG

Nymex

48,07

49,91

49,89

48,67 49,30

49,89

12/9 13/9 14/9 15/9 18/9 19/9

5.845,73 5.872,38

Emas

Dow Jones 5.872,39

5.852,00

5.901,32

5.884,61

12/9 13/9 14/9 15/9 18/9 19/9

22.118,86

22.096,00

22.203,48

22.147,00

22.331,35

22.268,34

12/9 13/9 14/9 15/9 18/9 19/9

1.325,39

Rupiah/Euro

Rupiah/US$

1.332,88

1.324,78

1.324,01

1.308,54

1.314,54

12/9 13/9 14/9 15/9 18/9 19/9

13.188

13.237

13.192

13.239

13.226

19

RABU, 20 SEPTEMBER 2017

15.846

13.270

12/9 13/9 14/9 15/9 18/9 19/9

15.807

15.904

Rupiah/Yen 120,6

15.891

15.881

15.942

12/9 13/9 14/9 15/9 18/9 19/9

121,2

121,0 120,4

119,4 119,6

12/9 13/9 14/9 15/9 18/9 19/9

Penerbitan Obligasi Diprediksi kembali Marak

DOK BTN

INDONESIA BANKING EXPO 2017: (Dari kiri) Direktur Utama BTN Maryono yang sekaligus sebagai Ketua Himpunan Bank Milik Negara, Dirut BRI Suprajarto, Dirut Bank Mandiri Kartika Wirjoatmodjo, Menkominfo Rudiantara, Gubernur Bank Indonesia Agus Martowardojo, Ketua Dewan Komisioner OJK Wimboh Santoso, dan Ketua Panitia Sis Apik Wijayanto meresmikan pembukaan Indonesia Banking Expo 2017 di Jakarta, kemarin.

Pertumbuhan Kredit Diyakini Membaik BI tetap optimistis, meski baru mencapai 7,9% hingga Juli 2017, pertumbuhan kredit mampu mencapai level double digit pada tahun depan. ERANDHI HUTOMO SAPUTRA erandhi@mediaindonesia.com

B

ANK Indonesia (BI) menyebutkan pertumbuhan penyaluran kredit perbankan untuk tahun ini masih rendah. Sampai dengan Juli 2017, pertumbuhan kredit baru mencapai 7,9% atau lebih rendah daripada prediksi awal tahun yang berharap kredit tumbuh double digit. “Pertumbuhan kredit perbankan hingga kini masih relatif rendah. Ini menjadi tantangan kita pada tahun ini,” ungkap Gubernur BI Agus DW Martowardojo di sela-sela acara Indonesia Banking Expo 2017, di Jakarta Convention Center (JCC), Senayan, Jakarta, kemarin. Agus menyampaikan tantangan Indonesia saat ini antara lain konsolidasi di perbankan, korporasi, dan rumah tangga. Untuk konsolidasi perbankan antara lain memperbaiki rasio kredit bermasalah atau non-performing loan (NPL) yang masih terus berlanjut. Meski begitu, Agus meyakini pertumbuhan kredit tahun ini akan lebih baik jelang

akhir tahun. Sementara itu, pada tahun depan, BI optimistis pertumbuhan kredit akan mampu mencapai level double digit sebagaimana target yang dipasang kalangan industri. “Indonesia perlu memanfaatkan momentum membaiknya kondisi perekonomian dunia sebagai salah satu pendorong ekonomi domestik. Apalagi dalam beberapa bulan terakhir, situasi perekonomian global menunjukkan indikasi perbaikan sehingga Indonesia harus mengambil kesempatan tersebut,” jelas Agus. Ketua Perhimpunan BankBank Nasional (Perbanas) Kartika Wirjoatmodjo menambahkan rendahnya pertumbuhan kredit tidak sejalan dengan kondisi perbankan secara keseluruhan. Sejumlah indikator pertumbuhan masih menunjukkan perbaikan. Hal itu tecermin pada rasio kecukupan modal atau capital adequacy ratio (CAR) di level 22,7%. Sementara itu, loan to deposit ratio (LDR) berada di kisaran 89% dan rasio NPL masih di bawah 3%. “Kami tetap optimistis per-

Masih ada perbankan yang mencari keuntungan tinggi dengan menaikkan NIM sehingga suku bunga tidak turun. bankan nasional bisa tumbuh lebih baik dan memberikan kontribusi kepada perekonomian nasional,” kata Kartika.

Keuntungan tinggi Sebelumnya, Menteri Koordinator Bidang Perekonomian Darmin Nasution mengatakan kinerja perbankan yang lebih efisien bisa membantu peningkatan pertumbuhan kredit. “OJK (Otoritas Jasa Keuangan) bisa mendorong bank agar lebih efisien, jangan mereka tetap mempertahankan profit yang tinggi,” kata Darmin. Darmin mengatakan masih

ada sejumlah perbankan yang mencari keuntungan tinggi dengan menaikkan net interest margin (NIM) sehingga suku bunga kredit tidak mengalami penurunan. Lembaga Penjamin Simpanan (LPS) memprediksi pertumbuhan kredit perbankan pada tahun depan akan membaik seiring dengan proyeksi pertumbuhan ekonomi yang diprediksi mengalami peningkatan. Ketua Dewan Komisioner LPS Halim Alamsyah mengatakan, dengan angka-angka pertumbuhan yang lebih baik pada tahun depan dan laju inflasi yang diperkirakan akan tetap terjaga, permintaan kredit diprediksikan meningkat sehingga bank-bank diharapkan untuk bersiap-siap menyalurkan kredit mereka pada 2018. “Bank-bank kan sampai sekarang relatif mereka itu menaruh uang lebih banyak di BI sehingga kalau nanti kondisi ekonomi membaik, confidence dari dunia usaha akan membaik, daya beli juga naik, saya kira permintaan kredit akan meningkat,” tutup Halim. (Ant/ MTVN/E-3)

Pemerintah Serap Rp17,5 T dari Lelang SUN PEMERINTAH menyerap dana Rp17,5 triliun dari lelang enam seri surat utang negara (SUN) untuk memenuhi sebagian pembiayaan dalam anggaran pendapatan dan belanja negara (APBN) dengan total penawaran mencapai Rp52,4 triliun. Keterangan pers Ditjen Pengelolaan Pembiayaan dan Risiko Kemenkeu yang diterima di Jakarta, kemarin, menyebutkan lelang itu memenuhi target indikatif yang telah ditetapkan, yakni Rp15 triliun dan target maksimal Rp22,5 triliun. Dari lelang tersebut, jumlah yang dimenangkan untuk seri SPN03171221 mencapai Rp5 triliun dengan imbal hasil

rata-rata tertimbang 4,5303%. Penawaran untuk obligasi yang jatuh tempo pada 21 Desember 2017 ini mencapai Rp11,3 triliun. Imbal hasil terendah yang masuk untuk seri obligasi dengan tingkat kupon diskonto ini mencapai 4,25% dan imbal hasil tertinggi yang masuk sebesar 4,98%. Untuk seri SPN12180607, jumlah nominal yang dimenangkan mencapai Rp3 triliun dengan imbal hasil ratarata tertimbang 5,04983%. Penawaran untuk obligasi yang jatuh tempo pada 7 Juni 2018 ini mencapai Rp12,48 triliun. Imbal hasil terendah yang masuk untuk seri obligasi yang

mempunyai tingkat kupon diskonto itu mencapai 4,94% dan imbal hasil tertinggi yang masuk sebesar 5,55%. Selanjutnya untuk seri FR061, jumlah nominal yang dimenangkan mencapai Rp1,65 triliun dengan imbal hasil rata-rata tertimbang 5,99918%. Penawaran untuk obligasi yang jatuh tempo pada 15 Mei 2022 itu mencapai Rp7,75 triliun. Ke m u d i a n , u n t u k s e r i FR059, jumlah nominal yang dimenangkan mencapai Rp2,65 triliun dengan imbal hasil rata-rata tertimbang 6,43997%. Penawaran untuk obligasi yang jatuh tempo pada 15 Mei 2027 ini mencapai Rp10,42 triliun.

Untuk seri FR075, jumlah nominal yang dimenangkan mencapai Rp2,4 triliun dengan imbal hasil rata-rata tertimbang 7,16994%. Penawaran untuk obligasi yang jatuh tempo pada 15 Mei 2038 ini mencapai Rp4,36 triliun. Untuk seri FR076, jumlah nominal yang dimenangkan mencapai Rp2,8 triliun dengan imbal hasil rata-rata tertimbang 7,49708%. Penawaran untuk obligasi yang jatuh tempo pada 15 Mei 2048 ini mencapai Rp6,07 triliun. Sebelumnya, dalam lelang lima seri SUN pada Selasa (5/9), pemerintah berhasil menyerap dana Rp17 triliun dari total penawaran yang masuk Rp56,5 triliun. (Ant/E-3)

PEMERINGKAT Efek Indonesia (Pefindo) mengemukakan penerbitan surat utang atau obligasi korporasi pada 2017 ini diproyeksikan bakal kembali marak sehingga melebihi pencapaian tahun sebelumnya yang mencapai Rp120 triliun. Analis Pefindo Hendro Utomo mengatakan hingga akhir Agustus 2017 obligasi yang telah diterbitkan dan dicatatkan senilai Rp109,72 triliun dan mandat pemeringkatan efek sampai September 2017 mencapai Rp43,59 triliun. “Kalau tahun lalu total penerbitan obligasi mencapai Rp120 triliun, sedangkan pada tahun ini diperkirakan lebih,” ujar Hendro, di Jakarta, kemarin. Ia menjelaskan mandat pemeringkatan efek pada September 2017 di antaranya ialah penerbitan obligasi sebesar Rp9,3 triliun dan obligasi dengan mekanisme penawaran umum berkelanjutan (PUB) baru sebesar Rp5,3 triliun. Selanjutnya, rencana realisasi PUB sebesar Rp4,067 triliun, medium term note sebesar Rp13,825 triliun, obligasi

“Kalau tahun lalu total penerbitan obligasi mencapai Rp120 triliun, sedangkan pada tahun ini diperkirakan lebih.” Hendro Utomo Analis Pefindo

syariah (sukuk) sebesar Rp1,1 triliun, dan efek sekuritisasi sebesar Rp10 triliun. Hendro menambahkan dari sektor industri, sekuritisasi mendominasi nilai emisi penerbitan obligasi, yakni sebesar Rp10 triliun, disusul sektor pembiayaan Rp8,5 triliun, industri agro Rp5 triliun, perbankan sebesar Rp4,5 triliun, dan pertambangan sebesar Rp3,2 triliun. Direktur Utama Indonesia Bond Pricing Agency (IBPA) Wahyu Trenggono menyampaikan penerbitan obligasi korporasi yang marak terse-

but seiring dengan rendahnya yield obligasi pemerintah. Ia memprdiksikan hingga akhir 2017 penerbitan obligasi korporasi bisa mencapai Rp120 triliun-Rp140 triliun. Dengan ekonomi yang terus tumbuh, penerbitan obligasi korporasi akan makin marak. “Kondisi itu akan dijadikan sarana bagi investor untuk mendiversifikasi investasi mereka.” Di Padang, Sumbar, Kepala Departemen Pengawas Pasar Modal 2B OJK Djustini Septiana mengatakan pemanfaatan obligasi daerah sebagai salah satu sumber pembiayaan pembangunan hingga kini belum bisa terealisasi karena masih terken dala pemahaman pemangku kepentingan. “Ada pihak yang memandang obligasi merupakan utang kepala daerah yang harus dilunasi sebelum masa jabatan habis. Ini dan pemahaman seperti ini perlu diluruskan. Obligasi daerah itu bukanlah utang kepala daerah, melainkan utang daerah yang tidak dipengaruhi siapa pun kepala daerahnya,” pungkas dia. (Ant/E-3)

KERJA SAMA ACABANK BANTEN:

Direktur Utama PT Asuransi Central Asia (ACA) Teddy Hailamsah (kiri) dan Direktur Utama Bank Banten Fahmi Bagus Mahesa seusai penandatanganan nota kesepahaman antara kedua pihak di Gedung Wisma Asia, Jakarta, Senin (18/9). Kerja sama tersebut bertujuan lebih menjangkau nasabah ACA sekaligus memberikan pelayanan terbaik kepada nasabah Bank Banten di seluruh wilayah Indonesia khususnya Banten dan diharapkan mampu mendorong realisasi kredit dari Bank Banten ke arah yang lebih positif. MI/SUSANTO

UNDANGAN PRAKUALIFIKASI PT Petrokimia Gresik (PG) bermaksud mengundang perusahaan-perusahaan guna mengikuti prakualifikasi untuk pekerjaan Engineering, Procurement, Construction dan Commissioning (EPCC) Proyek Conveying System untuk Pembangunan Fasilitas Loading Produk Curah dari Gudang Curah 50.000 Ton ke Dermaga Utama yang terdiri dari dua paket pekerjaan yaitu: 1. Paket Pekerjaan Penambahan Ship Loader Produk Curah di Dermaga Utama, 2. Paket Pekerjaan Penambahan Sistem Conveyor Produk Curah dari Gudang Curah 50.000 Ton ke Dermaga Utama. Kedua paket pekerjaan tersebut disyaratkan dilakukan oleh Perusahaan Engineering, Procurement, Construction dan Commissioning (EPCC) yang Berbadan Hukum Indonesia (Nasional) dan bukan dalam bentuk konsorsium (consortium) atau Kerja Sama Operasi (KSO). Proses Prakualifikasi didasarkan atas kemampuan dan pengalaman masing-masing Perusahaan EPCC tersebut dengan mempertimbangkan beberapa kriteria utama sebagai berikut: A. Pengalaman Berpengalaman dalam proyek EPCC Ship Loader dan/atau Sistem Conveyor dengan fasilitas pendukungnya dalam 10 (sepuluh) tahun terakhir dan dapat dibuktikan dengan berita acara serah terima, final acceptance certificate atau dokumen sejenis. B. Finansial Mempunyai kondisi keuangan yang baik selama 3 tahun terakhir, didukung oleh Laporan Keuangan Teraudit (tahun 2014, 2015, 2016). C. Administrasi 1. Memiliki Izin Usaha Jasa Konstruksi (IUJK). 2. Memiliki Sertifikat Badan Usaha Jasa Pelaksana Konstruksi dari Lembaga Pengembangan Jasa Konstruksi dengan SubKualifikasi minimal Usaha Besar (B1), Bidang Instalasi Mekanikal dan Elektrikal Subklasifikasi MK008 Jasa Pelaksana Konstruksi Instalasi Alat Angkut dan Alat Angkat. 3. Memiliki Sertifikat Sistem Manajemen dengan rincian sebagai berikut: a. Sistem Manajemen Mutu ISO 9001:2008 atau ISO 9001:2015, b. Sistem Manajemen Keselamatan dan Kesehatan Kerja OHSAS 18001:2007 atau SMK3 versi PP 50 Tahun 2012. 4. Surat deklarasi ketidakterlibatan kasus hukum pada pengadilan atau petisi kebangkrutan perusahaan bermeterai Rp 6.000. Deklarasi tersebut harus ditandatangani oleh orang yang berwenang mewakili perusahaan. 5. Tidak termasuk dalam Daftar Hitam Lembaga Kebijakan Pengadaan Barang dan Jasa (LKPP) dan Daftar Hitam PT Petrokimia Gresik. 6. Memiliki sertifikat Prakualifikasi K3 PT Petrokimia Gresik atau bersedia mengikuti Prakualifikasi K3 hingga memperoleh sertifikat sesuai dengan Contractor Safety Management System (CSMS) PT Petrokimia Gresik. 7. Melampirkan Akta Pendirian dan Anggaran Dasar (AD) perusahaan beserta perubahannya (jika ada). Ketentuan dan Kondisi lebih lanjut terkait Dokumen Prakualifikasi dapat diakses dan diunduh di website http://www.petrokimia-gresik. com. Semua informasi tertulis dari Perusahaan EPCC yang berminat dan dipersyaratkan dalam dokumen prakualifikasi dimasukkan paling lambat pada: Tanggal : 2 Oktober 2017 Jam : 16.00 WIB Tempat : Dep. Pengembangan Usaha Kantor Pusat PT Petrokimia Gresik Lantai 5 Jalan Jend. Akhmad Yani Gresik - 61119 PG berwenang menolak atau meluluskan Perusahaan dalam tahap prakualifikasi tanpa kewajiban untuk memberikan alasan apapun. Jika Perusahaan lulus dalam tahapan prakualifikasi, Perusahaan akan diundang untuk berpartisipasi dalam proses tender untuk pekerjaan tersebut. Panitia Pengadaan Persiapan Proyek Conveying System Untuk Pembangunan Fasilitas Loading Produk Curah dari Gudang Curah 50.000 Ton ke Dermaga Utama PT Petrokimia Gresik


20

KESEHATAN

RABU, 20 SEPTEMBER 2017

Deteksi Kanker Payudara Terabaikan Kaum perempuan Indonesia umumnya masih enggan melakukan upaya deteksi dini kanker payudara. Padahal, deteksi dini yang diikuti pengobatan tepat merupakan salah satu kunci keberhasilan penanganan kanker payudara.

PUTRI ROSMALIA OCTAVIYANI putri@mediaindonesia.com

H

INGGA saat ini, kesadaran akan bahaya kanker payudara pada masyarakat Indonesia masih rendah. Hal itu terlihat dari masih minimnya jumlah perempuan yang secara konsisten rutin melakukan pemeriksaan payudara sendiri (Sadari) dan pemeriksaan payudara klinis (Sadanis). Data Riset Penyakit Tidak Menul a r ( P T M ) 2 0 1 6 Ke m e n t e r i a n Kesehatan menyatakan, 53,7% masyarakat Indonesia tidak pernah melakukan Sadari. Sebanyak 95,6% masya rakat tidak pernah menjalani Sadanis yang dilakukan melalui pemeriksaan USG atau mamografi. “ K a n ke r p ay u d a ra m e r u p a kan kanker yang paling banyak

terjadi pada kaum perempuan. Tapi bukan berarti pria tidak bisa terkena. Semua harus melakukan pencegahan dan deteksi dini,” ujar Direktur Pencegahan dan Pengendalian Penyakit Tidak Menular Kementerian Kesehatan, Lily Sulistyowati, dalam diskusi bertajuk Deteksi Dini Kanker Payudara dengan Sadari dan Sadanis, di Jakarta, kemarin. Lily mengatakan, masyarakat Indonesia umumnya masih enggan dan tidak peduli untuk mau melakukan deteksi dini, meski mereka telah mengetahui pentingnya hal tersebut. Rasa takut dan khawatir masyarakat akan adanya penyakit tersebut di diri mereka juga masih menjadi penghambat. “Padahal itu harus dilakukan berkala. Kampanye untuk mengubah kondisi itu terus kami lakukan bekerja sama dengan banyak

pihak,” ujar Lily. Diungkapkan Lily, kanker payudara merupakan salah satu kanker dengan prevalensi tertinggi di Indonesia menurut Riset Kesehatan Dasar (Riskesdas) 2013. Kejadiannya mencapai 50 kasus per 100 ribu penduduk. Yogyakarta menjadi daerah dengan kasus terbanyak dengan angka prevalensi 24 per 10 ribu penduduk. Kanker payudara juga termasuk dalam 10 penyebab kematian terbanyak pada perempuan Indonesia, mencapai 21,5 per 100 ribu penduduk. Dari total jumlah kasus kanker payudara tersebut, 1% di antaranya dialami kaum pria.

Faktor risiko Pada kesempatan sama, dokter ahli onkologi dan Pengurus Perhimpunan Ahli Bedah Onkologi Indonesia, Bob Andinata, mengata-

kan deteksi dini diperlukan untuk memantau masyarakat yang sehat. Pada dasarnya, masyarakat sehat tersebut terbagi menjadi dua golongan. Golongan dengan faktor risiko dan tanpa faktor resiko. “Faktor resiko kemudian kita lihat ada dua jenis. Yang bisa diubah dan yang tidak bisa diubah,” ujar Bob. Faktor risiko yang tidak bisa diubah, misalnya ialah memiliki anggota keluarga yang menderita kanker atau memiliki faktor genetik dan mengalami menstruasi pertama di bawah usia 12 tahun. Adapun faktor risiko yang bisa diubah, misalnya gaya hidup. “Gaya hidup ini semakin banyak jadi risiko saat ini. Selain dari pola makan, juga dari keputusan banyak wanita untuk lama melajang, tidak memiliki anak, dan tidak menyusui bayi mereka dengan maksimal,” ujar Bob.

Diungkapkan Bob, menyusi bayi merupakan salah satu langkah yang paling baik untuk menekan potensi kanker payudara pada perempuan. Dengan menyusui, kadar estrogen perempuan akan turun drastis dan itu membuat sel kanker tidak dapat hidup atau melemah. Selain itu, untuk mencegah potensi kanker, perempuan juga sangat disarankan untuk bijaksana dalam memilih metode kontrasepsi. Penggunaan alat kontrasepsi hormonal berupa suntik, pil, dan susuk dapat memicu tumbuh kembangnya sel kanker pada tubuh. “Perempuan yang menggunakan KB hormonal dalam waktu lama atau mencapai lebih dari 5 tahun harus lebih intensif melakukan upaya deteksi dini. Tidak cukup hanya periksa sendiri, tetapi harus rutin setidaknya beberapa bulan sekali melalui cek klinis ke dokter,”

Asupan Serat Bantu Diet hingga Cegah Kanker SERAT pangan atau dietary fiber merupakan bagian dari tumbuhan yang dapat dikonsumsi, tersusun dari karbohidrat yang tidak dapat dicerna enzim-enzim pencernaan. Sifat yang demikian mendatangkan banyak keuntungan bagi kesehatan manusia. “Serat pangan membantu memperlancar jalannya makanan mulai dari mulut hingga ke saluran pembuangan pada tubuh manusia. Tak hanya itu, serat pangan juga membantu pengendalian kadar gula darah dan kolesterol,” terang dokter spesialis penyakit dalam Hardianto Setiawan Ong, pada peluncuran krimer multifungsi berkandungan serat tinggi, FiberCreme, di Jakarta, beberapa waktu lalu. Lebih lanjut ia menjelaskan, dalam proses pencernaan, penyerapan terhadap glukosa dan kolesterol dari makanan terjadi dalam usus halus. Keberadaan serat yang cukup dalam usus halus akan menghambat proses penyerapan tersebut. Dengan demikian, serat membantu

mengendalikan kadar gula dan kolesterol. Selanjutnya, di usus besar yang menjadi tempat pemrosesan akhir sebelum pembuangan feses, serat juga berperan penting. Keberadaannya membantu memperbaiki konsistensi kotoran sehingga buang air besar menjadi lebih lancar. “Dengan buang air besar yang lancar, kontak antara fese dan dinding usus besar tidak berlangsung terlalu lama. Hal itu penting untuk pencegahan kanker usus besar sebab salah satu pemicu kanker usus besar ialah penyerapan racun oleh usus besar yang terjadi ketika kontak dengan feses terlalu lama.” Selain manfaat tersebut, lanjut Hardianto, serat dalam usus juga berfungsi sebagai prebiotik atau makanan bagi bakteribakter baik. “Ini sangat penting untuk meningkatkan daya tahan tubuh kita.” Serat juga membantu program penurunan berat badan. Keberadaan serat dalam saluran pencernaan akan memberi efek rasa kenyang lebih lama

THINKSTOCK

SUMBER SERAT: Sayuran merupakan salah satu sumber serat

pangan. Kreasikan menu sayuran agar tidak membosankan. sehingga dapat membantu pengaturan frekuensi makan.

Asupan rendah Mengingat pentingnya asupan serat, Kementerian Kesehatan dalam Pedoman Gizi Seimbang menganjurkan konsumsi serat sebesar 25 gram-30 gram per hari melalui konsumsi sumber pangan kaya serat seperti sayur dan buah-buahan. Namun, data Puslitbang Kementerian Kesehatan 2001 menunjukkan rata-rata orang Indonesia hanya

mengonsumsi serat 12 gram-15 gram per hari. Data Riset Kesehatan Dasar (Riskesdas) 2013 juga menunjukkan bahwa hanya 6,5% masyarakat Indonesia yang cukup asupan serat pangannya karena 93,5% dari masyarakat Indonesia tergolong kurang makan sayur dan buah. “Kondisi tersebut mendasari upaya kami untuk memformulasikan krimer berkandungan serat tinggi. Idenya, bagaimana agar masyarakat bisa men-

dapat asupan serat cukup dengan menambahkan krimer itu diminuman atau makanan favorit mereka,” ujar Direktur PT Lautan Natural Krimerindo Hendrik Gunawan, mewakili produsen FiberCreme. Menurut dia, produk yang bisa menggantikan santan dan susu itu telah melalui penelitian ilmiah di Laboratorium Pangan dan Gizi, Departemen Teknologi Pangan Universitas Gadjah Mada Yogyakarta. Pada kesempatan sama, Prof Y Marsono yang memimpin penelitian itu menjelaskan hasilnya. “Penelitian ini untuk mengetahui pengaruh FiberCreme terhadap kadar glukosa dan profil lipid darah pada tikus diabetes hiperkolesterol. Setelah empat minggu, pada kelompok tikus yang asupan seratnya 100% digantikan dengan FiberCreme didapati kadar glukosa turun 146 mg/dL (56%), kolesterol 84 mg/dL (46%).” Ke depan, lanjut Prof Marsono, diperlukan penelitian lebih lanjut pada subjek manusia. (Nik/H-2)

Ragam Penyakit dengan Gejala Suara Serak SUARA serak atau parau kadang muncul ketika kita terserang batuk pilek atau infeksi tenggorokan. Umumnya gangguan itu akan mereda seiring dengan kesembuhan penyakit tersebut. Namun, waspadai jika suara serak itu tak kunjung sembuh lebih dari sepekan. Bisa jadi ada gangguan lain yang lebih serius. “Suara serak bukan penyakit, melainkan gejala yang menunjukkan ada gangguan di sekitar pita suara. Bisa karena infeksi akut akibat batuk pilek atau radang tenggorokan, bisa juga karena masalah yang lebih serius,” ujar dokter spesialis telinga, hidung, dan tenggorokan dari Rumah Sakit Pondok Indah Group, Zainal Adhim, pada diskusi kesehatan di Jakarta, pekan lalu. Ia menjelaskan, suara serak yang disebabkan infeksi akut umumnya akan reda dalam waktu sepekan dengan terapi vocal rest (mengurangi bicara),

pemberian antibiotik, dan obat antiradang. Namun, jika suara serak itu merupakan gejala gangguan lain yang lebih berat, perlu terapi khusus. “Beberapa penyakit yang juga bergejala suara serak, antara lain infeksi tuberkulosis (TBC) laring, infeksi human papilloma virus (HPV), adanya tumor jinak, dan tumor ganas atau kanker pada pita suara,” kata Zainal. Pada kasus gangguangangguan serius itu, suara serak umumnya berlangsung lama, bahkan bisa berbulan-bulan. “Umumnya, dari anamnesa (tanya jawab dengan pasien), akan tergambar kemungkinan penyebabnya.” Ia mencontohkan, pada kasus suara serak yang sudah berlangsung 2-3 hari dengan didahu-

lui batuk pilek, umumnya disebabkan karena infeksi akibat kuman batuk pilek yang menjalar ke laring tersebut. “Karenanya, kalau batuk pilek jangan dibiarkan berlarut-larut agar kuman tidak menginfeksi lebih jauh ke tenggorokan,” sarannya. Pada kasus suara serak yang sudah berlangsung lebih dari sebulan dan sebelumnya didahului batuk-batuk cukup lama, bisa jadi disebabkan karena TBC. Lain lagi jika suara serak terjadi pada orang-orang yang berprofesi sebagai penyanyi dan guru, sudah berlangsung 2-3 bulan, tanpa THINKSTOCK didahului batuk pilek, bisa jadi itu disebabkan karena GEJALA TUMOR: Waspadai adanya nodul atau tumor. suara serak yang berlangsung Adapun kecurigaan pada lebih dari seminggu. Bisa jadi, diagnosis kanker bisa ditandai itu gejala tumor atauº bahkan dengan suara serak yang berkanker.

langsung berbulan-bulan, disertai sesak napas yang makin memberat dan batuk berdarah. “Terlebih jika pasien merupakan perokok berat, tingkat kecurigaan adanya kanker makin tinggi.” Selain itu, ada juga kasus suara serak yang disebabkan karena kambuhnya penyakit gastroesophageal reflux disease (GERD). “Pada GERD, asam lambung yang naik mencapai tenggorokan bisa mengiritasi pita suara sehingga timbul gejala serak.” Untuk memastikan semua dugaan-dugaan itu, lanjut Zainal, dokter akan melakukan pemeriksaan lebih lanjut. Ketika diagnosis sudah dipastikan, barulah pengobatan atau terapi dilakukan. “Jenis terapinya bergantung pada diagnosisnya, ada yang cukup dengan konsumsi obat-obatan, ada yang harus dioperasi, misalnya pada kasus tumor dan kanker.” (Nik/H-2)

saran Bob. Adapun untuk mereka yang tidak memiliki faktor risiko, pemeriksaan rutin dapat dilakukan dengan mandiri melalui metode sadari (lihat grafik). Waktu paling baik bagi perempuan untuk melakukan Sadari ialah pada hari ke-7 hingga 10 yang dihitung sejak hari pertama menstruasi setiap bulannya. “Sedangkan pemeriksaan klinis ke dokter dapat dilakukan dengan jangka yang lebih longgar, misalnya satu tahun sekali,” kata Bob. Ia mengingatkan, semakin cepat kanker payudara terdeteksi dan ditangani dengan benar, semakin besar tingkat kesembuhannya dan semakin murah biaya pengobatannya. “Di sinilah pentingnya deteksi dini, untuk mendeteksi keberadaan kanker seawal mungkin,” pungkasnya. (H-3)

I N F O S E H AT

Nyeri Pinggang Bisa karena Sepatu NYERI pinggang merupakan salah satu jenis keluhan yang banyak dialami masyarakat. Banyak faktor bisa jadi penyebabnya. Salah satu yang kerap luput dari perhatian ialah sepatu. “Iya, pemilihan jenis sepatu yang salah membuat postur tubuh menjadi tidak benar. Akibatnya, antara lain nyeri pinggang. Karena itu, memilih sepatu yang tepat dengan peruntukan dan bentuk kaki merupakan salah satu investasi terbaik untuk kesehatan kita,” terang Guide Analysis team dari merek sepatu Puma, Riena Tambunan, pada peluncuran Puma Netfit di Jakarta, pekan lalu. Ia menjelaskan, sepatu yang baik membantu tugas kaki dalam menopang tubuh secara keseluruhan. “Fungsi sepatu tidak hanya menopang bawah kaki, tapi keseluruhan kaki, pinggang, hingga bahu. Sepatu yang salah bisa membuat tumpuan tidak pada posisi semestinya sehingga tidak nyaman, engkel goyang, dan gangguan seperti nyeri pinggang atau pegal-pegal di tubuh, bahkan bisa memicu cedera,” papar dia. Pada kesempatan sama, Senior Executive Marketing Puma, Fajar Nugraha, mengatakan untuk mengakomodasi kebutuhan masyarakat akan sepatu yang tepat untuk berbagai bentuk kaki, Puma menciptakan teknologi pengikat tali sepatu unik bernama Netfit. “Teknologi ini menggabungkan material jaring berkualitas dengan bahan dasar yang form-fitting.” Ia menjelaskan, teknologi Netfit mencakup lima pilihan ikatan tali yang dapat disesuaiakan dengan jenis kaki. “Seperti, kaki sempit, lebar, kaki rata, terlalu cekung, atau yang memerlukan support lebih untuk menjaga kestabilan kaki,” katanya. (Nik/H-2)

Polusi Picu Penuaan Dini pada Kulit POLUSI udara ternyata tidak hanya mengganggu sistem pernapasan. Penelitian menunjukkan polusi udara juga memicu penuaan dini pada kulit. “Dulu, matahari dan rokok yang dianggap sebagai faktor ekstrinsik (dari luar tubuh) perusak kulit. Namun, penelitian terkini menunjukkan polusi udara juga menyebabkan kerusakan kulit,” ujar dokter spesialis kulit Eddy Karta pada peluncuran produk perawatan kulit Optimals Even Out oleh Oriflame di Jakarta, beberapa waktu lalu. Ia menjelaskan, penelitian menunjukkan bahwa mereka yang kerap terpapar polusi terbukti mengalami penuaan kulit lebih awal, terutama di area dahi dan pipi, ditandai dengan keriput, kulit kusam, kering, dan warna tidak merata. “Berdasarkan penelitian, partikel polutan dalam asap kendaraan bermotor berukuran jauh lebih kecil daripada asap pabrik. Nanopartikel yang sangat kecil itu bisa menembus masuk ke kulit dan menyebabkan reaksi inflamasi serta iritasi. Ketika hal itu terjadi terusmenerus, efeknya penuaan dini,” terang Eddy. Sebagai langkah pencegahan, lanjutnya, penggunaan pelembap dan tabir surya wajib dilakukan setiap hari. “Langkah itu membantu melindungi pori-pori kulit.” Pada kesempatan sama, Product Specialist Oriflame Indonesia, Tussy Inggriani, menjelaskan untuk mengatasi dampak polusi bagi kulit, pihaknya mengembangkan formula khusus. “Formula pollution-out active ini bertindak sebagai lapisan perisai di atas kulit untuk membantu menjaganya dari polusi,” ujarnya. (Nik/H-2)


HUMANIORA

RABU, 20 SEPTEMBER 2017

21

Irma Bukti Mitigasi Bencana Penting

KEMENKO PMK

SIDANG MAJELIS UMUM KE-72 PBB: Menko Pembangunan Manusia dan Kebudayaan Puan Maharani (kanan mengikuti pertemuan tingkat tinggi di Markas Besar PBB di

New York, Amerika Serikat, Senin (18/9). Pertemuan yang membahas badai Irma tersebut merupakan salah satu rangkaian kegiatan Sidang Majelis Umum Ke-72 PBB.

Tanggap Pandemi Flu Diuji Simulasi pandemi influenza digelar untuk mengukur kesiapan pemerintah menghadapi kedaruratan kesehatan masyarakat. INDRIYANI ASTUTI

indriyani@mediaindonesia.com

K

ESIAPSIAGAAN dan kemampuan Indonesia dalam menanggulangi episenter pandemi influenza jenis baru, yakni H7N9, diuji dalam simulasi yang mengadaptasi kerangka kesiapsiagaan dalam penanggulangan bencana. Dari simulasi penanganan pandemi influenza yang berlangsung kemarin dan hari ini dapat terlihat kesiapan pemerintah pusat dan daerah dalam menghadapi kedaruratan kesehatan masyarakat.

“Simulasi akan menguji seluruh aspek kesiapsigaan m e n c a n g k u p su r ve i l a n s , respons medis, risiko, dan dampak terjadinya pandemi bagi sosial ekonomi masyarakat,” kata Menteri Kesehatan (Menkes) Nila Fadila Djuwita Moelek saat pembukaan simulasi penanggulangan pandemi influenza di di Puspitek, Serpong, Kota Tangerang Selatan, Provinsi Banten, kemarin. Ia mengatakan perubahan iklim yang tengah terjadi dapat memengaruhi kesehatan. “Kita tidak bisa mengetahui penyakit apa yang akan terjadi dan yang paling penting apa-

kah siap dengan sarana, prasarana, dan sumber daya manusia saat menghadapinya,” ujar Nila. Indonesia telah tiga kali melakukan simulasi penanggulangan pandemi influenza. Pertama, berlangsung di Desa Dangin, Tukadaya, Bali, pada 2008, Sulawesi Selatan pada 2009, dan tahun ini Tangerang Selatan dipilih menjadi lokasi simulasi dengan cakupan lebih luas. “Tangerang Selatan dipilih karena merupakan salah satu lokasi penemuan kasus flu burung pada 2005,” ujar Menkes. Acara juga dihadiri Wakil Gubernur Provinsi Banten Andika Hazrumy, Wali Kota Tangerang Selatan Airin Rachmi Diany, dan Direktur Pencegahan dan Pengendalian Penyakit (P2P) Kemenkes M

Subuh. Wakil Gubernur Provinsi Banten Andika Hazrumy mengatakan sepanjang 2005-2017 di wilayahnya terdapat 34 kasus yang avian influenza, atau flu burung. Sebanyak 31 orang di antara mereka meninggal. Sementara itu, Dirjen P2P Kemenkes Mohamad Subuh mengatakan simulasi sengaja dilaksanakan dalam kerangka kebencanaan nasional dengan cakupan lebih luas dan melibatkan partisipasi lintas sektoral. Simulasi berlangsung di Perumahan Puspiptek, Pasar Modern BSD, Puskesmas Setu, Rumah Sakit Eka, Rumah Sakit Umum Daerah (RSUD) Kabupaten Tangerang, Kantor Kesehatan Pelabuhan (KKP) Soekarno Hatta, Pos Lapangan/RS Lapangan, Gedung Widya Bhakti, dan KKP Pelabuhan Merak.

Tanggap darurat Direktur Pencegahan dan Pengedalian Penyakit Menular Langsung Kemenkes Wiendra Waworuntu menjelaskan kegiatan simulasi mencangkup deteksi dini penularan flu burung dari unggas ke manusia atau adanya sinyal epidemiologi untuk kemudian dinyatakan sebagai kejadian luar biasa. Selanjutnya, simulasi melakukan penanggulangan dan pengakhiran atau pencabutan status episenter pandemi. Penetapan status tanggap darurat sinyal epidemiologi, kata Wiendra, ditandai dengan adanya indikasi sinyal epidemiologi penularan virus influenza baru yang berpotensi menjadi pandemi dan menular antarmanusia. (H-2)

Penyebab Mual belum Diketahui

MI/ARYA MANGGALA

ALUR PELAYANAN TRAUMA CENTER: Manajer Kasus

Kecelakaan Kerja dan Penyakit Akibat Kerja (KK-PAK) BPJS Ketenagakerjaan Bekasi Kota Ibu Ike (kiri) bersama penanggung jawab BPJS RS Anna, Yulianti Kosasih, menyampaikan materi dalam Sosialisasi Alur Pelayanan Trauma Center di RS Anna, Bekasi Selatan, Jawa Barat, kemarin.

PANITIA Pelaksana Ibadah Haji (PPIH) Arab Saudi belum bisa menyimpulkan penyebab 23 jemaah Kloter BTH 17 Embarkasi Batam mual dan muntah pada Minggu (17/9). “Dari 23 jemaah, empat diinfus. Dari empat orang yang diinfus, satu orang dibawa ke KKHI. Namun, pada hari ini kondisi seluruh jemaah sudah membaik . Jemaah yang dirawat di KKHI sudah diperbolehkan pulang,” kata Kasi Klinik Kesehatan Haji Indonesia (KKHI) Daker Madinah Edi Supriyatna di Kantor KKHI Madinah kepada wartawan Media Indonesia Siswantini Suryandari, Senin (18/9). Menurut laporan tim kesehatan kloter, kejadian dialami jemaah setelah asar sekitar

pukul 16.00 waktu Arab Saudi di Masjid Nabawi. Apabila melihat gejalanya, ada dugaan makanan atau minuman tercemar bakteri. “Perlu dicek juga 6 jam sebelum kejadian, para jemaah ini makan apa saja,” kata Edi. Beberapa jemaah yang sudah pulih mengalami diare 3 jam setelah makan.“Sebelum makan siang, saya minum jus apel pemberian dari Mekah. Perut saya mulas dan diare,” kata Kia Manggi Saidun, 76. Kia sempat diinfus pada Minggu (17/9) siang dan telah dilepas pada Senin (18/9) pagi. Lima teman sekamar Kia juga mengonsumsi makanan yang sama, tetapi tidak mual, muntah, dan diare. “Mungkin jus apel terlalu asam.” Jemaah lainnya, Destrial

Anas dan Erna Yanis, mengalami hal sama tetapi mereka tidak diinfus. Seksi Katering PPIH Daker Madinah langsung mengecek perusahaan katering Al Yassirah Al Arabia Co for Catering yang memasok logistik pada hari itu bersama Tim Promotif dan Preventif KKHI Madinah. General Manager Al Yassirah Al Arabia Co for Catering Donny Syarif Pramono, saat bertemu tim dari Daker Madinah, membenarkan setelah kejadian itu, pihaknya ditelepon PPIH Madinah. “Cuma anehnya, dalam sehari itu perusahaan katering kami ini menyalurkan 3.600 paket makan siang untuk enam kloter pada hari itu (pada kejadian), tapi mengapa yang keracunan 23 orang,” keluh Donny. (H-1)

PEMERINTAH Indonesia menghargai upaya dunia internasional untuk memulihkan kehidupan masyarakat di Kepulauan Karibia. Indonesia akan mendukung proses pemulihan masyarakat secara cepat dan mandiri. Demikian disampaikan Menteri Koordinator Bidang Pembangunan Manusia dan Kebudayaan (Menko PMK) Puan Maharani seusai mengikuti Pertemuan Tingkat Tinggi Perserikatan Bangsa-Bangsa (PBB). Pertemuan di Markas PBB, New York, Amerika Serikat (AS), Senin (18/9), membahas bencana badai Irma yang melanda beberapa wilayah di Kepulauan Karibia. Pada Rabu (6/9), badai Irma menyapu Kepulauan Karibia dan menghantam Florida, AS. Sedikitnya 35 orang dilaporkan meninggal serta menyebabkan berbagai kerugian materiil lain. Kehadiran Menko PMK pada Pertemuan Tingkat Tinggi PBB yang dipimpin langsung oleh Presiden Majelis Umum PBB

Miroslav Lajcak ini ditujukan sebagai bentuk solidaritas pemerintah dan masyarakat Indonesia atas musibah yang menimpa beberapa wilayah di Kepulauan Karibia. “Sebagai negara kepulauan yang rawan bencana, Indonesia sangat memahami kerentanan dan musibah yang dialami negara-negara Karibia akibat badai Irma,” ungkap Puan. Karena itu, lanjut Puan, badai Irma mengingatkan pentingnya adaptasi dan ketahanan terhadap perubahan iklim dan upaya mitigasi bencana. “Jadi, mitigasi bencana itu penting.” Berdasarkan jadwal, Menko PMK Puan dan Menlu Retno Marsudi akan mendampingi Wapres Jusuf Kalla memimpin delegasi Indonesia pada Sidang Majelis Umum PBB, 18-23 September. Menko Puan sempat berdialog dengan PM Bangladesh Hasina Wazed di New York. Mereka membahas bantuan kemanusiaan RI ke pengungsi Rohingya melalui Bangladesh. (Ind/H-1)

SEKILAS

Pelajar Merokok Terpengaruh oleh Iklan SEKITAR 68,91% pelajar mengaku merokok karena terpengaruh oleh iklan rokok, baik yang ditayangkan di media-media massa maupun dalam bentuk spanduk yang dipasang dalam berbagai kegiatan. Temuan ini diperoleh dari hasil penelitian yang dilakukan Pimpinan Pusat Ikatan Pelajar Muhammadiyah yang melakukan riset terkait dengan Hubungan antara Status Merokok pada pelajar dengan Iklan, Promosi, dan Sponsor Rokok di Pulau Jawa. Penelitian dilakukan dengan menyebar kuesioner kepada siswa sekolah menengah di enam ibu kota provinsi se-Jawa. Total responden dalam penelitian ini ialah 1.261 pelajar dengan rentang usia 8-16 tahun. “Kami dapatkan mayoritas yang merokok atau mencoba merokok di kalangan pelajar itu salah satu faktornya ialah iklan, yaitu sebesar 68,9 %,” kata Ketua Umum PP IPM Velandani Prakoso saat memberikan keterangan hasil riset di Kantor Pusat Dakwah Muhammadiyah, Menteng, Jakarta Pusat, kemarin. (Ths/H-1)

Pemuda OKI Dorong Kewirausahaan PARA pemuda dari negara anggota Organisasi Kerja Sama Islam (OKI) atau Organization of Islamic Conference (OIC) akan menggelar Islamic Young Entrepreneur Festival di Bandung, pada 6-8 Oktober 2017. Festival ini juga bertujuan memeriahkan Konferensi Pemuda Islam Dunia 2017. Menurut President OIC Youth, Tantan Taufik Lubis, tema OIC Youth 2017 ialah Pemuda OKI sebagai payung bagi organisasi pemuda Islam Indonesia yang peduli terhadap isu strategis pemuda dan dunia Islam. Isu strategis itu layaknya pendidikan, keagamaan, kesehatan, toleransi, dan kerukunan umat beragama. “Islamic Young Entrepreneur Festival akan lebih fokus pada langkah riil berupa penataan basis ekonomi pemuda Islam serta kegiatan yang menyatukan generasi muda Islam dari sisi pengembangan ekonomi dan kewirausahaan,” kata Tantan, Jakarta, kemarin. Tolub, sapaan akrabnya, menegaskan jika semua anggota OIC bekerja sama dengan Indonesia, produk lokal dari UMKM pasti tumbuh dan besar di seluruh dunia. Imbasnya ialah pada kesejahteraan generasi muda Islam Indonesia dan ekonomi nasional jadi kuat. (RO/H-1)

Casio Luncurkan Seri Terbaru My Style CASIO Computers Ltd yang sukses memproduksi kalkulator dengan berbagai keunggulan di seluruh dunia kembali meluncurkan seri kalkulator terbarunya My Style dengan varian colorful dan stylish. Kalkulator berbagai warna yang sesuai dengan gaya konsumen muda Indonesia ini diluncurkan pada Dealer Gathering 2017 yang diselenggarakan Casio bersama PT Sahabat Utama Tra Co, distributor resmi kalkulator Casio di Indonesia. “Nilai utama yang dimiliki Casio dalam menciptakan produkproduk inovatifnya ialah selalu menciptakan produk yang memenuhi kebutuhan konsumen,” kata General Manager of Overseas Calculator Sales Casio Yasuhiro Ito, Senin (18/9). Sales Director PT Sahabat Utama Tra Co Erick Moeksim mengatakan hingga saat ini Casio dan PT Sahabat Utama Tra Co mengolaborasikan tiga konsep, yakni kerja sama yang erat dengan para pelaku bisnis, yaitu subdistributor dan dealer, kegiatan aktivasi produk baik online maupun offline, serta melakukan kegiatan untuk para guru dan siswa. (Dhk/H-1)

Nikmati Tantangan demi Raih Gelar Doktor

I

KLIM Kota Melbourne, Australia, yang memiliki alam yang indah dan suasana yang tenang sangat mendukung dalam studi. Hal itu diakui alumnus S-3 Monash University (MU), Misita Anwar, di sela-sela pameran pendidikan bertajuk Doctoral Program Information Day, di Jakarta, pekan lalu. MU merupakan kampus terbesar di ‘Negeri Kanguru’ dengan fasilitas lengkap. Fasilitas itu membuat kuliah di kampus terbaik peringkat dunia ini terasa menyenangkan. “Ya, bagi saya kuliah di sini amat menyenangkan kendati sebagai ibu rumah tangga mempunyai berbagai

tantangan dan tidak mudah menuntaskan doktoral yang saya tempuh di Monash University ini,” kata Misita. Misita menyelesaikan kuliah doktor pada 2014, dengan disertasi berjudul Pengeksplorasian Dampak Mobile Phone terhadap Micro-entrepreneur di Indonesia. Program doktornya itu didukung beasiswa Kementerian Komunikasi dan Informatika. Kini, perempuan kelahiran Makassar 1972 itu mengabdikan ilmunya di tanah kelahirannya sebagai dosen di Universitas Negeri Makassar (UNM) Sulawesi Selatan dengan mengajar mata kuliah pengembangan

informasi dan teknologi komunikasi. Tidak hanya S-3, gelar S-2 juga diraihnya di Australia, tepatnya di University of New South Wales, Sydney, pada 2013. Untuk gelar S-1, Misita meraihnya dari La Trobe University, Melbourne, 1998. Meskipun iklim dan suasana di Melbourne mendukung studinya, Misita masih menghadapi dua tantangan. Yaitu, menulis artikel ilmiah dalam bahasa Inggris dan rasa jenuh. Menulis artikel ilmiah dalam bahasa Inggris, ada bias karena bukan pengguna asli bahasa tersebut. Untuk itu, Misita mengakui harus berpartner dengan peneliti

native (setempat) agar berhasil. “Saya pernah ditolak, tetapi dengan iklim akademik yang positif dan terbuka di Monash, saya terbantu dan dapat menulis tugas laporan jurnal ilmiah itu,” ungkapnya. “Kuliah di MU yang bereputasi dunia membantu kita termotivasi lebih kuat untuk berkarya lebih baik,” cetusnya. Tantangan kedua, lanjutnya, munculnya kejenuhan yang menyergap. Mengambil studi doktor dalam waktu empat tahun terkadang dihinggapi rasa bosan. Itu mengingat Misita sudah berkeluarga dengan dua anak. Ditambah lagi saat menyusun disertasi,

ia sedang hamil anak ketiga. Pada acara itu, pihak MU memberikan kesempatan untuk mendapatkan program doktoral dalam mendukung pengembangan karier ataupun promosi akademik. “Kami memberikan informasi bagi calon mahasiswa S-3 untuk mencari informasi tentang MU pada kegiatan Doctoral Program Information Day ini,” kata Senior Pra Vice Chancellor (Academic) Zlatko Skrbis di acara tersebut. Ia menjelaskan MU telah lama menjalin hubungan baik dengan Indonesia. Saat ini terdapat 70 mahasiswa yang mengambil program doktor di MU. (Syarief Oebaidillah/H-1)

MI/SYARIEF OEBAIDILLAH

STUDI DOKTOR: Misita Anwar (berjilbab biru) menjadi pembicara saat konferensi pers studi doktor di Jakarta, pekan lalu. Hadir juga (dari kiri) perwakilan MU Zlatko Skrbis, moderator, dan tim ahli Ditjen Sumber Daya Iptek Kemenristek Dikti John Pariwono.


22

RABU, 20 SEPTEMBER 2017

HUMANIORA

JKN Butuh Dukungan Mahasiswa

MI/BARY FATHAHILAH

MELAWAN RADIKALISME: Menteri Riset, Teknologi, dan Pendidikan Tinggi (Menristek Dikti) Muhammad Nasir (ketiga dari kiri) bersama perwakilan akademisi perguruan tinggi, mengangkat tangan bersama saat Deklarasi Kebangsaan Melawan Radikalisme di Jakarta, kemarin. Menristek mengingatkan perguruan tinggi untuk melawan paham-paham radikalisme dengan cara mengaktifkan kegiatan kampus berbasis pendidikan Pancasila.

Manfaatkan UU Pemajuan Budaya Dengan UU ini, kebudayaan dan kearifan lokal setiap daerah didorong untuk dikembangkan menjadi haluan pembangunan. PUTRI ROSMALIA OCTAVIYANI putri@mediaindonesia.com

P

E M E R I N TA H d a e r a h (pemda) didorong untuk segera memanfaatkan Undang-Undang (UU) No 5 Tahun 2017 tentang Pemajuan Kebudayaan untuk memajukan daerah mereka. Kebudayaan dan kearifan lokal setiap daerah dido-

rong untuk dapat dikembangkan menjadi haluan pembangunan nasional yang diimplementasikan di seluruh daerah. “Karena kalau mau menyaingi negara-negara lain dari hal seperti teknologi, Indonesia harus diakui sudah sangat jauh tertinggal. Kearifan lokal menjadi kekayaan dan identitas Indonesia yang harus dimanfaatkan keberadaannya,” ujar Wakil Ketua Komisi X DPR, Ferdiansyah, dalam rangkaian focus group discussion Menuju Simposium Kebudayaan 2017, di Hotel Sultan, Jakarta, kemarin. Ferdiansyah mengatakan, sebelum UU No 5/2017 disahkannya, perlindungan terhadap kearifan lokal sebenarnya telah tertera di beberapa UU, seperti UU No 32/2009 tentang Perlindungan dan Pengelolaan Lingkungan Hidup.

Namun, hal itu dirasa banyak kalangan belum cukup jadi pedoman pemajuan dan perlindungan budaya. “Sebelumnya masih sering terjadi ketidaksepakatan dalam diskusi dan dialog soal berbagai hal dan program kebudayaan. Dengan UU ini diharapkan akan membaik dan bermanfaat lebih signifikan,” ujar Fardiansyah. Nantinya, PP sebagai aturan turunan dari UU tersebut juga segera dibentuk. Dengan demikian, semakin banyak payung hukum dan dukungan bagi setiap daerah dan unsur masyarakat untuk dapat memperjuangkan nilai-nilai kearifan lokal dan berbagai unsur budaya. “Secara khusus UU tersebut telah menyampaikan beberapa hal untuk mendukung kearifan lokal. Terutama tentang penataan ruang,

pemajuan kebudayaan, serta penetapan kawasan strategis dalam sudut kepentingan sosial budaya, lokal, dan nasional. Jadi, harus dimanfaatkan,” ujar Ferdiasyah.

Sertakan nilai lokal Gubernur NTB, Zainut Majdi, di kesempatan yang sama mengatakan upaya penyertaan nilai-nilai kearifan lokal dalam aturan daerah ialah hal penting yang akan berdampak positif bagi warga. Dengan adanya upaya penyertaan nilai lokal pada aturan, warga daerah Indonesia yang masih kental soal adat budaya akan lebih mudah memahami dan menaati aturan yang ditetapkan. “Contoh, Lombok Utara. Penghayatan budayanya kuat, membuat kriminalitas di sana paling rendah. Itu contoh kekuatan budaya dan

kearifan lokal berpengaruh sangat positif pada kukuhnya ketertiban sosial,” ujar Zainut. Upaya pemajuan kekayaan kultural di Indonesia yang pada dasarnya memiliki keragaman budaya juga dapat menjadi salah satu cara membangkitkan optimisme warga lokal. Tidak hanya dalam hal ekonomi, tetapi juga dalam berinteraksi sosial dan berkehidupan sehari-hari. “Kekayaan kultural yang tidak berusaha diadopsi dalam ranah kebijakan di daerah akan jadi hal yang sia-sia dan tidak bijaksana,” tutup Zainut. Setelah UU Nomor 5/2017 disahkan pada April lalu, pemerintah telah menyusun rencana induk pemajuan kebudayaan. Rencana induk tersebut ditargetkan selesai dalam dua tahun. (Pro/H-1)

KESADARAN generasi muda akan pentingnya program Jaminan Kesehatan Nasional-Kartu Indonesia Sehat (JKNKIS) perlu ditingkatkan. Sebabnya, kaum muda, khususnya mahasiswa, merupakan calon pemimpin dan aset penerus bangsa yang potensial dalam mendukung program pemerintah. Karena itu, partisipasi mahasiswa dibutuhkan untuk mendorong target universal health coverage (UHC) pada 1 Januari 2019. Hal itu disampaikan Direktur Perluasan dan Pelayanan Peserta BPJS Kesehatan Andayani Budi Lestari saat meluncurkan program BPJS Kesehatan Goes to Campus, di Kantor Pusat BPJS, Jakarta, kemarin. Menurut Andayani, peran mahasiswa sebagai kalangan terdidik amat penting dalam mendukung program JKN-KIS. Sebabnya, tambah Andayani, kalangan mahasiswa bisa jadi anutan masyarakat dalam menanamkan rasa kepedulian dan gotong royong yang melandasi program JKN. “Kita ingin mengedukasi dan menyosialisasikan program JKN-KIS kepada mahasiswa. Mereka kalangan berpendidikan yang bisa panutan dan perpanjangan tangan BPJS dalam mengedukasi masyarakat untuk menyukseskan program JKN, yakni UHC pada 2019,” tuturnya. Andayani mengatakan, JKN pada dasarnya didasari spirit gotong royong. Kelompok orang yang sehat membantu pembiayaan bagi orang yang sakit. Ia menyayangkan adanya persepsi bahwa orang yang sehat tidak perlu mendaftar JKN. Padahal, lanjutnya, kepesertaan JKN bisa mendorong terciptanya Indonesia yang lebih sehat. Pada pekan lalu, BPJS mengadakan sosialisasi JKN-KIS kepada sekitar 1.000 mahasiswa baru Universitas Mulawarman Samarinda, Kaltim. “Sosialisasi JKNKIS yang khusus melibatkan mahasiswa baru sekarang merupakan yang pertama kali kami gelar karena sebelumnya melibatkan masyarakat umum,” ujar Deputi Direksi Wilayah Kaltim, Kalsel, Kalteng, dan Kaltara BPJS-Kes Ni Mas Ratna Sudewi di Samarinda. (Dhk/H-1)

ANTARA/MOCH ASIM

EDUKASI PRODUK POS KEPADA PELAJAR: Petugas PT Pos Indonesia (persero)

menunjukkan contoh produk prangko identitas milik Anda (Prisma) atau prangko dengan gambar wajah pemesan saat sosialisasi di SD Muhammadiyah 4 Pucang, Surabaya, Jawa Timur, kemarin. Kegiatan tersebut bertujuan agar para murid mengenal dan tahu lebih banyak mengenai benda-benda pos dan kegunaannya.

Pembakar Hutan Gunung Guntur masih Dikejar POLRES Garut masih mengejar pelaku pembakaran kawasan hutan Gunung Guntur. Kali ini kebakaran juga terjadi di lahan milik Resor CA dan Kawah Kamojang Kompleks Gunung Guntur Blok Tapel Kuda, Pamulangan. Kepala Seksi Konservasi Balai Konservasi Sumber Daya Alam Wilayah V Kabupaten Garut, Gede Gelgel Darmaputra, mengatakan kebakaran di Gunung Guntur diduga tidak terjadi secara alami dan dipastikan ada pelaku yang sengaja membakarnya. Awalnya hutan terbakar seluas 3 hektare, 1 hektare, dan sekarang ini meluas hingga 15 hektare. “Kebakaran hutan kawasan Gunung Guntur pada musim kemarau sekarang ini belum ada pelaku yang tertangkap oleh anggota polisi karena kebakaran tersebut berada di

lokasi area pertambangan pasir ilegal dan tentunya belum ada satu pun pelaku pembakaran yang ditangkap,” katanya, Senin (18/9). Sementara itu, Kepala Pelaksana Badan Penanggulangan Bencana Daerah Kabupaten Garut Dadi Jakarya mengatakan kebakaran tersebut terjadi pada Minggu (17/9) siang. Petugas telah melakukan pemadaman pada sore harinya. Di Lembata, Polres setempat sedang mempersiapkan langkah hukum guna memberi efek jera kepada pembakar hutan menyusul kebakaran hutan dan lahan yang terus meluas di daerah itu. Langkah hukum terpaksa dilakukan sebab maklumat untuk berhenti membakar hutan dan lahan, tidak digubris warga. Kapolres Lembata, AKB

Arsdo P Simatupang, kepada Media Indonesia, kemarin, mengimbau warga terus dilakukan sejak awal musim kemarau, Agustus lalu. “Kita sudah mengeluarkan imbauan bahkan maklumat berupa spanduk, pamflet di polres, maupun polsek agar warga tidak membakar lahan,” ujar Arsdo Simatupang. ‘‘Selain imbauan berupa pamflet dan spanduk, kami terjun langsung ke masyarakat dalam pertemuan dari desa ke desa untuk mengimbau dan membacakan maklumat penghentian pembakaran hutan,’’ tambahnya. Felix Bediona, mantan Kadis Kehutanan Lembata, menjelaskan kebakaran di Lembata semakin merusak vegetasi tanah dan memberikan dampak buruk terhadap ketersediaan air. (AD/ PT/H-1)


MEGAPOLITAN

RABU, 20 SEPTEMBER 2017

23

ABG Beler Ungkap Apotek Nakal

W

AJAH Ahmad Yani, 19, terlihat bingung saat masuk ke salah satu apotek di Jalan Keamanan Raya, Taman Sari, Jakarta Barat, kemarin siang. Anak baru gede (ABG) itu heran di apotek tersebut banyak orang berseragam polisi. Yani yang tengah beler, istilah mabuk di bawah pengaruh obat, tidak tahu bahwa apotek itu sedang digeledah Satuan Narkoba Polres Jakarta Barat bersama Suku Dinas Kesehatan (Sudinkes) Jakarta Barat untuk mencari obat keras daftar G yang dijual bebas. Seorang anggota kepolisian bertanya soal obat yang Yani mau beli. Sontak Yani kaget, hanya gelengan kepala jawaban Yani. Anggota itu kembali mendesak. Yani akhirnya mengaku, dengan terbata-bata dia menjawab ingin membeli tramadol. “Mau beli tramadol, Pak. Biasa beli di sini, sudah empat kali beli,” ujar Yani cengengesan. Sebagaimana diketahui, tramadol merupakan obat pereda rasa nyeri setelah operasi bedah. Obat itu tidak dijual bebas tanpa resep dokter. Polisi dan Sudinkes Jakarta Barat memang tengah mencari obat semacam itu. Awalnya, penjaga di apotek yang berkedok toko kelontong itu tidak mengaku menjual obat tramadol dan paracetamol caffeine carirodal (PCC) yang menyebabkan puluhan orang jatuh sakit hingga ada yang tewas di Kendari, Sulawesi Tenggara. Sebenarnya polisi sudah menggeledah apotek tersebut, tetapi tidak menemukan. Mendengar pengakuan Yani, polisi kemudian memanggil

penjaga apotek dan mendesak untuk menunjukkan letak obat tersebut. Obat yang dijual Rp20 ribu per 10 butir itu ternyata disembunyikan di bawah etalase dan ditumpuk dengan beberapa obat lainnya. Ada satu kardus tramadol yang berisi sekitar 3.600 butir. Yani dan pedagang di apotek itu tak bisa berkomentar banyak. Mereka kemudian dibawa polisi untuk dimintai keterangan. Yuli Murtiningsih, bagian Seksi Sumber Daya Kesehatan Sudinkes Jakbar, mengatakan razia merupakan pengawasan atau pembinaan dan pengendalian kepada sarana farmasi di Jakarta Barat. “Terutama untuk obat-obat yang dilarang atau ada peluang untuk disalahgunakan seperti tramadol, kami juga cari yang lagi ramai saat ini PCC dan berbagai macamnya,” ujar Yuli. Dari temuan itu, pihaknya akan menyelidiki siapa distributor serta produsen obat ilegal tersebut. Selain itu, pihaknya menemukan ribuan butir obat tanpa izin serta kedaluwarsa. “Jika digunakan tanpa resep bisa menyebabkan ketagihan, bisa buat kecanduan mereka jadi halusinasi,” ujarnya. Pihaknya juga akan memberikan sanksi berupa surat peringatan hingga penutupan izin usaha apotek tersebut. “Apalagi kalau kita lihat dari luar seperti toko sembako atau kelontong ya, tapi di sini banyak sediakan obat yang tidak dapat dipertanggungjawabkan. Artinya ini tidak sesuai dengan penyimpanan yang semestinya,” tandas Yuli. (Akmal Fauzi/J-3)

KEBAKARAN: Petugas pemadam kebakaran berusaha memadamkan api saat terjadi kebakaran di Jalan Cawang Baru, Jakarta Timur, kemarin. Sebanyak 15 unit mobil pemadam kebakaran dikerahkan untuk memadamkan api yang menghanguskan pabrik roti, toko percetakan, dan rumah warga.

MI/ARYA MANGGALA

POLDA METRO JAYA

Razia Obat Ilegal Digalakkan P

ASCATERUNGKAPNYA penyalahgunaan obat daftar G atau obat yang harus dengan resep dokter, pihak terkait bersama kepolisian menggelar razia di sejumlah lokasi di Jakarta. Kemarin, Satuan Narkoba Polres Jakarta Barat melakukan razia di beberapa toko obat. Hasilnya, 37 ribu butir obat ilegal disita. Kapolres Jakarta Barat, Kombes Roycke Harry Langie mengatakan, razia serentak bersama Suku Dinas Kesehatan Jakarta dan Balai Besar Pengawas Obat dan Makanan (BBPOM) DKI Jakarta dilakukan di dua wilayah Jakarta Barat, yakni di toko obat Taman Sari dan Cengkareng. Di dua toko itu, ada 37.145 butir obat tanpa izin edar dan kedaluwarsa yang terdiri dari 7.145 butir Tramadol, 1.000 butir Exsimer, dan 29 ribu obat berbagai jenis yang masuk

daftar G. Selain itu, ribuan obat kuat tanpa izin edar yang disita. “Kami akan kembangkan dari mana obat ini dari mana asalnya,” kata Roycke, kemarin. Dari razia itu polisi juga mengamankan satu pemilik toko obat, dua penjaga toko dan dua pembeli. Mereka terancam hukuman 15 tahun penjara dan denda Rp15 miliar sesuai pasal 196 dan pasal 197 UU Kesehatan Nomor 36 Tahun 2009. Untuk izin bisa dicabut nanti diproses Sudin Kesehatan dan BBPOM. Sementara itu, Kepala Satuan Narkoba Polres Jakarta Barat, AKBP Suhermanto, menjelaskan operasi ini sebagai bentuk pengawasan peredaran obat yang dilarang atau tidak memenuhi persyaratan keamanan. Pihaknya akan tetap berkoordinasi dengan Sudinkes Jakarta Barat dan BBPOM DKI Jakarta. “Ini masih

KOTA BOGOR

Sementara itu, di Pasar Pramuka disita 16 ribu butir obat dari berbagai jenis dan merek yg sudah kedaluwarsa. Dari razia itu polisi juga mengamankan 12 pedagang. Di Kota Depok, petugas gabungan Badan Narkotika Nasional (BNN) Kota Depok dan Polres Depok merazia lima toko obat-obatan di Jalan Raya Sawangan, Kota Depok. Hasilnya sekitar 10 ribu obat daftar G disita. Obat daftar G yang banyak dijual bebas ialah jenis Dumolid. “Kami harap masyarakat jug aktif melaporkan jika menemukan obat daftar G secara bebas,” imbau Kasat Narkoba Polres Depok Komisaris Malvino Sitohang. Malvino menuturkan, sampai saat ini pihaknya belum menemukan pil jenis PCC yang dijual di Depok. Namun, tidak menutup kemungkinan pil itu beredar tapi belum ditemukan saat ini. (Mal/KG/J-3)

LINTAS BERITA

Ridho Rhoma Divonis Rehabilitasi

Ada Kelainan di Organ Dalam Jasad Korban Gladiator MARIA Agnes Tri Dharmawaty dan Venansios Raharjo akhirnya merelakan jenazah anaknya, Hilarius Christian Event Raharjo, 16, diautopsi. Hila, sapaan pelajar kelas 10 di SMU Budi Mulya Kota Bogor, meninggal pada 29 Januari 2016. Dia diduga menjadi korban aksi bom-boman atau adu banteng atau gladiator yang melibatkan senior dan alumni sekolah Katolik di Kota Bogor (Media Indonesia, 19/9). Kepolisian dari Polresta Bogor Kota membongkar makam Hila di Tempat Permakaman Umum Cipaku, Kecamatan Bogor Selatan, Kota Bogor, kemarin. Autopsi dilakukan tim dari DVI Polda Jabar dan Dokes Polresta Bogor Kota. Tujuannya untuk mencari penyebab kematian Hila. “Ini untuk mencari titik terang. Hasil sementara nanti disampaikan kedokteran forensik, tapi penyebab kematian sudah ditemukan. Akan kita proses hingga penyidikan. Dengan autopsi berarti kasus ini tetap dilanjutkan karena sudah ada korban hilangnya nyawa seseorang,” ungkap Kapolresta Bogor Kota Komisaris Besar Ulung Sampurna Jaya, kemarin. Sementara itu, Ihsan Wahyudi, dokter spesialis forensik Polda

terus berlanjut. Kami akan koordinasi untuk terus melakukan pengawasan serta penindakan,” ujar Suhermanto Di Jakarta Timur, Polres Jakarta Timur melakukan razia di beberapa toko obat. Hasilnya, 26 ribu butir obat keras ilegal disita. Kapolres Jakarta Timur, Kombes Andry Wibowo mengatakan, razia serentak dilakukan di tiga wilayah, yakni di toko obat Pasar Kramat Jati, Pasar Rawa Bening, dan Pasar Pramuka. Di Pasar Kramat Jati, polisi menyita 112 obat berbagai jenis dan merek seperti Heximer, Alfrazolam, Clobazam, dan Sanax. Polisi juga menyita 4.200 butir obat yang sudah kedaluwarsa. Di Pasar Rawa Bening, polisi menyita 200 jenis obat berbagai merek dan jenis yang dilarang dijual bebas. Sementara itu, untuk obat kedaluwarsa disita sebanyak 5.109 butir.

MAJELIS Hakim Pengadilan Negeri Jakarta Barat menjatuhkan vonis rehabilitasi kepada pedangdut Ridho Rhoma. Ridho akan direhabilitasi di Rumah Sakit Ketergantungan Obat (RSKO) Cibubur, Jakarta Timur. Ridho Rhoma terbukti melakukan tindak pidana menyalahgunakan narkotika golongan satu untuk diri sendiri, sebagaimana dalam dakwaan subsider Pasal 127 Undang-Undang Nomor 35 Tahun 2009 tentang Narkotika. “Menjatuhkan pidana kepada terdakwa dengan pidana selama 10 bulan dikurangi masa tahanan yang telah dijalani terdakwa,” kata hakim ketua

“Ini untuk mencari titik terang. Hasil sementara nanti disampaikan kedokteran forensik, tapi penyebab kematian sudah ditemukan.“

30 Calon Pasangan Pengantin Ditipu

Ulung Sampurna Jaya Kapolresta Bogor Kota

MI/DEDE SUSIANTI

Jawa Barat yang memimpin autopsi, menyebutkan pada jenazah Hila ditemukan kelainan di beberapa organ tubuh, terutama organ bagian dalam. “Organ dalam yang kita jumpai ada kelainan. Mungkin akibat kekerasan. Kita tidak bisa sebutkan kelainannya seperti apa karena itu kewenangan penyidik. Namun, memang ada kelainan,” kata dia. Kasat Reskrim Polresta Bogor Kota Komisaris Ahmad Chaerudin berjanji, dengan hasil autopsi, akan segera diputuskan penetapan

Edison saat membacakan putusan di PN Jakarta Barat, kemarin. Dalam amar putusannya, majelis meminta jaksa penuntut umum (JPU) untuk mengeluarkan Ridho dari tahanan guna menjalani rehabilitasi selama sisa masa tahanan yang telah dijalani sejak Juni 2017. Artinya, Ridho direhabilitasi selama enam bulan. Vonis itu lebih ringan daripada tuntutan JPU dengan pidana dua tahun penjara. Menurut majelis hakim, hal yang memberatkan ialah terdakwa tidak mendukung program pemerintah yang sedang gencar memberantas peredaran narkotika. (Mal/J-3)

PEMBONGKARAN MAKAM: Tim forensik Polda Jabar dan Polresta Bogor Kota melakukan pembongkaran makam dan autopsi jenazah Hilarius, siswa SMU Budi Mulya Kota Bogor yang meninggal diduga akibat diadu banteng dengan siswa SMU Mardi Yuana Kota Bogor, di TPU Cipaku Perumda, Kota Bogor, kemarin. Kasus ini terjadinya pada 29 Januari 2016. tersangkanya. Untuk kasus ini, pihak Polresta Bogor Kota baru memeriksa 17 orang. Itu pun dilakukan pada 2016. Namun, setelah kasus ini mencuat kembali, pihaknya akan melakukan pengusutan hingga tuntas. Pihaknya, ungkap Chaerudin, juga masih melakukan pendala-

man terkait dengan tradisi bomboman, apakah itu benar memang tradisi dan terorganisasi sejak empat tahun atau sejak kapan saja. Pendalaman itu termasuk soal keterlibatan Hila, apakah sebagai korban, diajak, dipaksa, atau ikut berkontribusi dalam aksi bomboman tersebut. (DD/J-3)

DIREKTUR CV Khalisa Enterprise (KE), perusahaan jasa pesta pernikahan, Galih Darma Dewa, 31, ditahan kepolisian. Dia dilaporkan 30 calon pasangan dan keluarga mereka karena menipu. Kepala Satuan Reserse Kriminal Polres Depok Komisaris Putu Kholis Aryana mengatakan Galih Darma Dewa ditahan atas tuduhan penipuan terhadap puluhan calon pasangan pengantin. “Galih ditahan sampai proses penuntutan di Polres Depok,” ungkap Aryana, kemarin. Modus penipuan Galih dengan menawarkan paket lengkap pernikahan termasuk bulan madu sebesar Rp77

juta. Tarif itu lebih murah jika dibandingkan dengan penyelenggara serupa di Kota Depok. Galih mengaku bisnisnya telah dijalankan sejak empat tahun lalu. Setiap transaksi dari harga yang ditawarkan ia merugi hingga Rp35 juta. Menurut dia, sudah ada sekitar 30 calon pengantin yang dia tipu. “Sejak awal saya sudah rugi. Saya ambil strategi bisnis ini untuk menarik konsumen. Saat ini duit konsumen sudah habis semua, enggak ada yang tersisa. Uang konsumen yang baru untuk bayar utang saya ke konsumen sebelumnya,” tandasnya. (KG/J-3)


24

NUSANTARA

RABU, 20 SEPTEMBER 2017

Dedi Geram soal Modus Bon Fiktif Dana Desa BUPATI Purwakarta, Jawa Barat, Dedi Mulyadi geram dengan kepala desa yang kerap membuat kuitansi pembelian barang fiktif menggunakan dana desa. Karena itu, Dedi, kemarin, mengumpulkan para kepala desa untuk mengingatkan pengawalan realisasi dana desa. Dia mewanti-wanti kepala desa jangan sampai menggunakan dana desa tidak sesuai dengan peruntukan. Dedi menekankan pentingnya tanggung jawab para kepala desa dari segi administratif ataupun kualitas pekerjaan. “Ini penting agar penggunaan dana desa melahirkan manfaat tanpa terbebani oleh masalah yang mencederai penggunaan dana tersebut.” Dari segi administratif, Dedi membahas permainan yang sering kali dilakukan aparat dengan membuat kuitansi fiktif pembelian barang. Padahal, barang tersebut tidak pernah dibeli.

Permainan aparat membuat kuitansi fiktif pembelian barang. Padahal, barang tersebut tidak pernah dibeli. “Awas, ini harus teliti, besar atau kecilnya dana harus ada pertanggungjawabannya. Jangan sekali-kali uang rakyat ini diselewengkan apalagi dengan kebohongan menggunakan bon fiktif,” tegas Dedi. Selain itu, kata Dedi, hasil pekerjaan harus sesuai dengan klasifikasi agar tidak bermasalah di kemudian hari. “Kalau pihak kejaksaan memeriksa, ya, jangan takut. Sambut dengan baik. Makanya pekerjaan harus benar, fokus, dan sesuai dengan klasifikasi.” Badan Usaha Milik Desa (BUM-Des) Panggung Lestari Desa Panggungharjo, Kecamatan Sewon, Kabupaten Bantul, Daerah Istimewa Yogyakarta, dan PT Tirta Investama (Danone Aqua) meresmikan pengembangan R-UCO (Rerfined Used Cooking Oil). Minyak jelantah yang telah dirafinasi akan menjadi bahan bakar pengganti solar atau minyak diesel untuk mesin industri di lingkungan PT Tirta Investama di Klaten, Jawa Tengah. Direktur Pembangunan Berkelanjutan Danone Indonesia Karyanto Wibowo mengatakan program pengembangan R-UCO merupakan bagian dari komitmen Danone Aqua dalam mitigasi perubahan iklim dengan menetapkan target emisi karbon nol pada 2050. (RZ/AU/N-1)

MI/DWI APRIANI

HAMPIR RAMPUNG: Foto aerial proyek Tol Palembang-Indralaya (Palindra) Km 17 yang telah rampung dikerjakan di Palembang, kemarin. PT Hutama Karya selaku kontraktor menyatakan

pengerjaan jembatan lingkar interchange tol tersebut saat ini masih dalam progres dan ditargetkan selesai akhir bulan ini. Secara keseluruhan proyek Tol Palindra sepanjang 22 km akan selesai pada Desember 2017.

Seksi I Tol Palindra Siap Dibuka Tiga ruas tol di Jawa Timur, Mantingan-Kertosono, PandaanMalang, dan Pasuruan-Probolinggo akan difungsionalkan untuk arus mudik 2018. DWI APRIANI

dwi.apriani@mediaindonesia.com

P

ENGERJAAN seksi I ruas tol Palembang-Indralaya (Palindra) di Sumatra Selatan sudah siap dibuka. Manager Proyek PT Hutama Karya (Persero) Divisi Tol Palindra Hasan Turcahyo di Palembang, mengatakan pembangunan tol Palindra dimulai sejak 30 April 2015. Targetnya, tiga seksi tol Palindra selesai pada akhir Desember. Tol sepanjang 22 kilometer itu terbagi menjadi tiga seksi yakni Palembang-Pemulutan (7 kilome-

ter), Pemulutan-KTM Rambutan (5 kilometer), dan KTM RambutanIndralaya (10 kilometer). “Saat ini, seksi I (PalembangPemulutan) sudah mencapai 99%. Sisanya hanya penyelesaian gerbang tol di Pemulutan. Untuk gerbang tol Palembang sudah selesai, dengan tiga pos keluar, tiga pos masuk, dan satu pos tambahan (fleksibel),” terang dia. Selain mengebut penyelesaian gerbang tol Pemulutan, pihaknya juga tengah menyelesaikan jembatan simpang susun Pemulutan yang dimanfaatkan untuk akses interchange ruas jalan tol. Sehingga, lanjut dia, pembukaan

ruas tol itu tinggal menunggu perintah dari pemerintah pusat. “Pada 25 September, Badan Pengatur Jalan Tol (BPJT) akan datang dan menilai operasional jalan tol. Setelah itu, kami baru mendapatkan kepastian tentang operasional tol Palindra seksi I ini,” ungkap dia. Hasan menambahkan, untuk seksi II saat ini progresnya masih terbilang kecil yakni 25%, berbeda dengan seksi III yang mencapai 81%. “Harapan kami, setelah selesai bisa langsung dilalui masyarakat pengguna kendaraan,” tandasnya. Adapun tiga ruas tol di Jawa Timur, yakni Mantingan-Kertosono, Pandaan-Malang, dan PasuruanProbolinggo diperkirakan bisa digunakan sebagai jalur fungsional arus mudik 2018. “Kami memngajukan surat ke Kementerian Pekerjaan Umum dan Perumahan Rakyat untuk tol

yang belum selesai bisa dipakai mudik Lebaran. Dan saat dimintai konfirmasi lagi, awal September ternyata sanggup,” kata Kepala Dinas PU Bina Marga Jatim Gatot Sulistiyo Hadi ketika ditemui di Surabaya. Tiga ruas tol yang akan difungsionalkan itu, lanjut dia, diharapkan meringankan beban arus kendaraan di jalur yang padat ini. “Memang yang paling urgen ada di dua titik itu (MantinganKertosono dan Pandaan-Malang). Kalau Pasuruan-Probolinggo tidak seberapa urgen,” ujar Gatot.

Berbenah Menyambut pesatnya program infrastruktur nasional di Karawang, Jawa Barat, Dinas Pekerjaan Umum dan Penataan Ruang (PUPR) setempat mulai membenahi infrastruktur di pintu masuk menuju Gerbang Tol (GT) Karawang Barat ruas tol JakartaCikampek.

Jalan interchange yang merupakan halaman depan Kabupaten Karawang tersebut mulai dilakukan perluasan jalan. “Jalan interchange dikelola Jasa Marga. Saat ini kondisinya tidak sepadan dengan jumlah kendaraan karena berdekatan dengan kawasan industri. Sehingga sering macet parah. Ditambah lagi nanti ada Jakarta-Cikampek 2 dan kereta cepat. Jadi kita persiapan juga,” ucap Kepala Dinas PUPR Karawang Acep Jamhuri. Meskipun jalan tersebut dikelola Jasa Marga atau Kementerian PUPR, lanjut dia, perluasan jalan itu menggunakan APBD sebesar Rp30 miliar. “Kita menggunakan belanja barang dan kita hibahkan kepada pengelola Jasa Marga atau Kementerian PUPR,” terangnya. Selain itu, lanjut dia, pemerintah daerah juga mengajukan satu pintu gerbang tol baru di Karawang Barat. (FL/PT/WJ/CS/N-1)

KULIT ASLI Furniture,Car,Fashion,Promotion,Walet ,Bag,Shoes,Etc Harco Elektronik Mangga

PERMAINAN TRADISIONAL:

Dua,Ruko Blok.B No.2 Jakarta Tlp:0216128888/www.dhenigleather.com

PERHIASAN STAR ARLOJI ,BELI JAM bkas/berlian dgn hrgTgg ROLEX,BULGARI,OMEGA,BREITLING,dll,Hub:Bp. TONY 392 9079, 0812 9455 198 Apt Menteng Prada Lt. 1 No.10 A dpn St.Cikini (Dtg ke tmpt).

MI/ABDUS SYUKUR

Dua peserta Tari Ojung bergantian memukulkan rotan pada punggung lawannya dalam lomba permainan tradisional di Lapangan Nguling, Minggu (10/9). Selain Tari Ojung, digelar permainan dan olahraga tradisional seperti egrang, terompah, dan dagongan.

Permainan Zadul Kukuhkan Gotong Royong

G

INFORMASI PEMASANGAN IKLAN Sales Counter 021 - 581 2088 ext. 41159/41160 Direct 021 - 581 2113 Faximile 021 - 581 2110

ELAK tawa dan canda, meski terjatuh saat bermain egrang, terompah, dan dagongan, mendatangkan kegembiraan bagi peserta maupun penonton. Suasana guyub, sportif, dan kompetisi antarpeserta tari Ojung juga terasa. Mereka tetap tersenyum kepada lawan meski harus saling pukul menggunakan rotan. Empat permainan diikuti ratusan peserta maupun penyemangat dalam perlombaan permainan tradisional yang digelar Federasi Olahraga Rekreasi Masyarakat Indonesia (Formi) Kabupaten Pasuruan, Jawa Timur, di Lapangan Nguling, beberapa tempo lalu. Permainan tradisional yang dilombakan ialah dagongan (saling dorong dengan bambu), egrang, terompah (kelompen) gandeng, dan ojung (cambuk rotan). Animo mengikuti perlombaan dilontarkan peserta dari Kecamatan Prigen, Husni. “Jauh-jauh dari Prigen harus menang karena kita ingin membuktikan

meskipun dari daerah pegunungan, kami bisa menaklukkan semua cabang perlombaan,” ungkap dia. Semangat sportivitas itu mengemuka dari peserta yang mengikuti permainan dan olahraga tradisional yang digelar Formi. Peserta berasal dari berbagai kalangan, seperti staf kecamatan, UPT Dinas Pendidikan, hingga masyarakat umum. Seperti dalam permainan egrang, para guru yang dikalahkan muridmurid justru tertawa terbahak-bahak sambil merangkuli anak didik yang mengalahkan mereka. “Tradisi dan budaya di masyarakat melalui permainan rakyat menunjukkan rasa kebersamaan, kegotongroyongan, dan kekeluargaan yang tinggi. Makanya kami mengajak semua pihak menjaga dan melestarikan budaya serta tradisi masyarakat,” tandas Ketua Formi Kabupaten Pasuruan Lulis Irsyad Yusuf. Lulis mengakui kegiatan itu wadah untuk menghidupkan kembali permainan tradisional yang sudah mulai

tergerus oleh zaman. “Banyak permainan tradisional pas zaman dulu (zadul), waktu saya kecil. Perlombaan ini digelar agar kenangan masa kecil masyarakat yang indah bisa terulang sekaligus untuk melestarikan dolanan tradisional,” kata Lulis. Apalagi, lanjut dia, permainan tradisional yang dilombakan juga memiliki unsur olahraga. “Jadi, selain melestarikan budaya, kita akan merasakan olahraga,” papar dia. Kepala Dinas Pendidikan Kabupaten Pasuruan Iswahyudi menyampaikan pelestarian permainan dan olahraga tradisional ialah cermin karakter bangsa Indonesia yang sesungguhnya. “Tidak bisa dimungkiri lagi, dalam permainan dan olahraga serta kesenian tradisional justru menjadi pengikat tali silaturahim yang kuat. Istilah kalah atau menang diterima dengan sangat sportif dan saling berjabat tangan dengan senyum. Meski kalah, tetap saja terbahak dan menunjukkan rasa guyub dan gotong royong yang kuat,” tegas Iswahyudi. (Abdus Syukur/N-1)


TANAH AIR

RABU, 20 SEPTEMBER 2017

25

PULAU KE PULAU

Kader NasDem Lebong Kena Sanksi KETUA DPRD Kabupaten Lebong, Bengkulu, Teguh Raharjo Eko Purwoto, diduga telah menampar seorang dokter di RSUD, akhir pekan lalu. Kader Partai NasDem itu dipastikan akan mendapat sanksi dari partainya. “Memang, dokter dan Ketua DPRD Lebong itu sudah berdamai secara kekeluargaan. Namun, sanksi tetap diberikan partai, sehingga ke depan perbuatan serupa tidak terulang lagi dan tidak ada kader partai yang melakukannya,” kata Ketua Partai NasDem Bengkulu Dedi Hermansyah, kemarin. Penamparan itu terjadi saat Teguh melakukan kunjungan untuk melihat fasilitas kesehatan di RSUD Kabupaten Lebong. Teguh emosi dan menempeleng sang dokter karena mendapat laporan dari masyarakat bahwa pelayanan di rumah sakit itu buruk. (MY/N-2)

SEKOLAH INDUSTRI LOGAM: Menteri

Riset, Teknologi, dan Pendidikan Tinggi Mohammad Nasir (kanan) bersama Menteri Perindustrian Airlangga Hartarto (kedua dari kanan) didampingi sejumlah pejabat terkait memperhatikan ruang laboratorium dan alat praktik di Politeknik Industri Logam Morowali, Sulawesi Tengah, Senin (18/9). Sekolah tersebut dibangun untuk mempersiapkan tenaga ahli di bidang industri logam.

Sawah Bekas Tambang Ditanami Lagi AREA persawahan seluas 567 hektare yang rusak akibat penambangan emas tanpa izin di Kecamatan Pangkalan Jambu, Kabupaten Merangin, Jambi, sudah bisa ditanami lagi. Setelah lima tahun rusak dan lahan dibiarkan terbengkalai, petani harus bekerja keras untuk menggemburkan kembali lahan itu, sebelum akhirnya bisa ditanami. “Kami menyesal telah ikut melakukan penambangan emas dengan dibiayai cukong di lahan sendiri karena terbukti usaha penambangan itu tidak meningkatkan kesejahteraan warga,” kata Dany, warga Desa Perentak, kemarin. Bupati Merangin Al Haris memaparkan, akibat penambangan ilegal itu, dari total luas sawah 1.216 hektare di Pangkalan Jambu, 825 hektare di antaranya rusak karena tambang. (SL/N-2)

Megawati akan Dianugerahi Doktor HC UNIVERSITAS Negeri Padang bakal menganugerahkan gelar doktor kehormatan alias honoris causa bidang politik pendidikan kepada Presiden kelima RI Megawati Soekarnoputri. Ketua Umum PDIP itu dinilai berhasil mengubah paradigma pendidikan nasional, sejak awal reformasi, sehingga manfaatnya dapat dirasakan sampai saat ini. “Rekam jejak Megawati cukup panjang dan fenomenal di bidang politik pendidikan. Dia sangat berjasa dalam sistem pendidikan nasional saat menjabat presiden dan telah berhasil mengubah paradigma pendidikan nasional,” ungkap Rektor Universitas Negeri Padang, Ganefri, kemarin. Menurut Ganefri, UU Sistem Pendidikan nasional No 20 tahun 2003 lahir ketika Megawati menjabat presiden sebagai implementasi amanat konstitusi tentang alokasi 20% dana APBN untuk pendidikan. (YH/N-2)

Gubernur Aceh Promosi Kopi di Turki UNTUK mempromosikan kopi gayo dan menggaet investor, Gubernur Aceh Irwandi Yusuf akan menghadiri acara Istanbul Coffee Festival (ICF) dan Istanbul-Aceh Business Investment Forum di Istanbul, Turki, pada 21- 24 September. Kedua acara yang digelar di Kucukciftlik Park itu merupakan forum pertemuan para pengusaha dan produsen kopi international. “Pertemuan itu akan dihadiri potential buyers, seller, dan business patner. Istanbul pintu masuk utama ke pasar Turki untuk kegiatan international, dan posisinya sangat strategis, merupakan hub perdagangan ke Eropa, Timur Tengah dan Afrika,” papar Kepala Biro Humas dan Protokol Pemerintah Aceh, Mulyadi Nurdin, di Banda Aceh, kemarin. Dinas Penanaman Modal dan Pelayanan Terpadu Satu Pintu bersama para pengusaha mengikuti acara ini karena forum tersebut bisa menjadi ajang promosi kopi terbesar dan terpenting di Turki. (FD/N-2)

Peserta Sail Indonesia Kunjungi Jepara PULUHAN kapal layar tiang tinggi dari berbagai negara peserta rally wisata bahari Sail Indonesia 2017 merapat di Pulau Karimunjawa, Kabupaten Jepara, Jawa Tengah. Para pemilik kapal pun turun ke darat dan berbaur dengan warga. Sejumlah acara kesenian dan pameran kerajinan digelar Pemerintah Kabupaten Jepara dan masyarakat setempat untuk menghibur para awak kapal pesiar itu. “Semoga sambutan ini bisa menjadi kenangan dan informasinya akan diteruskan kepada teman dan saudara di negara Anda,” tutur Bupati Jepara Ahmad Marzuqi. Jacqueline Malo, 65, peserta rally asal Kanada, mengaku sangat bahagia bisa mendarat dan singgah di Karimunjawa. “Keindahan alam juga keramahan penduduk menjadikan kami kerasan dan ingin tinggal lama di sini.” (AS/N-2)

Bank Sampah Bantul Kurang Dukungan SEBANYAK 4.987 bank sampah telah beroperasi di Indonesia dan memiliki 147 ribu nasabah. Setiap bulan perputaran dana dalam lembaga ini mencapai Rp17,5 miliar. Dirjen Pengelolaan Sampah Limbah dan Bahan Beracun Berbahaya, Kementerian Lingkungan Hidup dan Kehutanan, Tuti Mintarsih, mengakui keberadaan bank sampah di Indonesia dirintis Bambang Suwinda di Dusun Badegan, Kabupaten Bantul, DI Yogyakarta. “Sayangnya, bank sampah di Bantul justru tertinggal jauh dari bank sampah di Malang dan Banjarmasin.” Di Malang, warga bisa berobat ke dokter, bayar listrik, dan PAM dengan sampah. “Bantul tertinggal karena kurangnya keberpihakan pemerintah setempat dan kurangnya kesadaran masyarakat,” ujarnya. (AU/N-2)

ANTARA/ANUNGI

BANDUNG, JAWA BARAT

4 Kabupaten Terancam Kekeringan Ekstrem E

MPAT kabupaten di Jawa Barat, yakni Subang, Purwakarta, Sumedang, dan Indramayu, berpotensi mengalami kekeringan ekstrem karena sudah lebih dari 60 hari tidak dituruni hujan. Karena itu, BMKG Bandung mengeluarkan peringatan dini kekeringan untuk keempat kabupaten itu. “Di Jawa Barat, hujan masih terjadi di Bogor, Bandung tengah, Garut Utara, dan Tasikmalaya Selatan. Kekeringan ekstrem di empat kabupaten diperkirakan tidak terlalu lama karena Jabar masuk ke musim penghujan pada akhir Oktober,” kata Kepala BMKG Bandung, Tony Agus Wijaya, kemarin. Ia menambahkan jika di suatu daerah

tidak ada air irigasi dan cadangan air tanah, daerah itu harus segera dipasoki air bersih. “Hujan baru akan turun sebulan lagi sehingga warga yang sudah dilanda kekeringan harus segera dibantu.” Masih di Jawa Barat, dari 47 kecamatan di Kabupaten Sukabumi, 24 kecamatan di antaranya sudah dilanda kekeringan. Bencana kekeringan itu dialami 55.041 warga di 55 desa. “Wilayah yang mengalami kekeringan membutuhkan bantuan pasokan air bersih, pemasangan pipa air, serta bak penampungan. BPBD sudah menyalurkan pasokan air bersih ke sejumlah daerah yang membutuhkan, memasang pipa, dan menyerahkan bak penampungan,”

kata staf BPBD, Yana Rusyana. Kondisi serupa juga terjadi di Ciamis. Sebanyak 18 kecamatan di daerah ini mengalami krisis air. “Bupati sudah menetapkan status siaga kekeringan. Bantuan air bersih terus dikucurkan ke daerah terkena dampak untuk berbagai kebutuhan masyarakat,” ujar Kabid Kedaruratan BPBD Ciamis Ani Supriani. Selain kekurangan air bersih, ratusan petani di Kecamatan Karangkobar, Banjarnegara, Jawa Tengah, ketar-ketir memikirkan tanaman kentang mereka. Karena tidak ingin terkena puso, mereka mengerahkan pompa air untuk mengalirkan air dari Telaga Merdada

BANDUNG, JAWA BARAT

KUPANG, NUSA TENGGARA TIMUR

Polisi Tangani Pungli Pelabuhan Tenau

MI/PALCE AMALO

TIM Saber Pungli Polda Nusa Tenggara Timur melakukan operasi tangkap tangan dugaan pungli di Pelabuhan Tenau Kupang, kemarin. Petugas menangkap enam petugas lapangan PT Pelni dan menyita uang tunai Rp10 juta. “Sasaran pungli ialah muatan kapal, yaitu barang yang akan dinaikan ke Kapal Motor Sabuk Nusantara 34 yang akan bertolak ke Maluku,” kata Kabid Humas Polda NTT Komisaris Besar Jules Abraham Abast.

Keenam orang itu terdiri atas petugas parkir, petugas karcis, petugas penitipan barang, serta petugas pengiriman barang yang bekerja di Pelni Kupang. Dari pelabuhan, keenam pelaku dibawa ke Kantor PT Pelni di Kelurahan Fatufeto, Kupang. Di kantor itu, polisi menyita brankas berisi uang. Lima karyawan di kantor itu juga dibawa ke polda untuk dimintai keterangan. Kelima orang itu ialah Kepala Cabang PT Pelni, ke-

ke area tanaman kentang. “Setiap hari kami harus mengeluarkan dana Rp45 ribu untuk membeli premium,” aku Ali, 43, petani di Desa Karangtengah. Ancaman gagal panen membayangi petani pemilik lahan tanaman padi di Kecamatan Karangdowo, Klaten. Kondisi itu terkait dengan rencana penutupan Dam Colo selama Oktober. “Kami minta rencana penutupan pada 1 Oktober ditunda lagi. Lahan padi seluas 400 hektare di wilayah ini masih membutuhkan pasokan air irigasi,” kata Camat Karawangdowo, Agus Suprapto. Saat Dam Colo ditutup dan air tidak mengalir ke irigasi, usia tanaman padi baru 45-55 hari. Saat itu tanaman masih butuh air. “Kalau pasokan air berhenti, kemungkinan besar tanaman padi akan puso,” tandas Agus. Kemarin, aparat BPBD di berbagai daerah juga terus bekerja keras menyalurkan air bersih untuk warga. (DG/ BB/AD/LD/JS/AU/JI/PT/AT/YK/N-2)

pala operasional, kepala keuangan, bendahara, dan kasir. Petugas juga memasang garis polisi di ruangan bendahara dan kasir. Menurut Jules, ke-11 pegawai itu berstatus tangkapan. Mereka akan dimintai keterangan 1 x 24 jam sebelum status mereka ditetapkan sebagai tersangka atau bebas. Polisi juga masih menghitung jumlah uang yang disita di lapangan dan jumlah uang di dalam brankas. “Kami sedang melakukan pendalaman. Bisa saja mereka itu pelaku langsung dan pelaku yang mungkin menerima hasil dari pungli,” kata Jules. Ia menambahkan penangkapan dilakukan setelah pihaknya mendapat pengaduan masyarakat soal pungli di pelabuhan. Setelah memantau selama satu bulan, tim bergerak dan melakukan OTT. Kepala PT Pelni Kupang, Adrian, mengatakan polisi bersama enam petugas lapangan tiba-tiba datang di kantor. “Saya tidak tahu apaapa, tiba-tiba dan petugas datang,” ujarnya. (PO/N-2)

Saksi Ahli Buni Yani Diprotes Jaksa SIDANG kasus dugaan pelanggaran UU Informasi dan Transaksi Elektronik dengan terdakwa Buni Yani, kemarin, diwarnai dengan protes jaksa penuntut umum. Jaksa keberatan dengan dua saksi ahli yang diajukan terdakwa. Hamdani, saksi ahli bidang teknologi informasi, diprotes karena belum pernah memberikan kesaksian di pengadilan sebelumnya. “Dia mengaku memegang sertifikat level internasional, tapi tidak bisa menunjukkan sertifikat asli,” kata Ketua Jaksa Penuntut Umum Andi M Taufik dalam sidang yang digelar di Kantor Dinas Perpustakaan dan Arsip Kota Bandung, di Jalan Seram, kemarin. Hamdani hanya bisa menunjukkan sertifikat digital yang dikeluarkan lembaga bernama EC-Council. Ia mengaku sebagai pakar teknologi informasi lulusan Universitas Gunadarma, Jakarta. “Sertifikatnya belum dicetak, bentuknya masih digital,” kilah Hamdani. Namun, Ketua Majelis Hakim M Sapto akhirnya memutuskan tetap melanjutkan pemeriksaan

dan kesaksian dari Hamdani. Hanya, status yang bersangkutan bukan saksi ahli, melainkan saksi biasa. Sementara itu, kuasa hukum Buni Yani, Aldwin Rahadian, menyatakan tujuan kehadiran Hamdani ialah membantu tim kuasa hukum dalam memecahkan masalah teknis teknologi informasi. Terkait dengan sertifikat, ia menilai bentuk digital bukan berarti palsu. “Yang kita cari kebenaran materiil. Ahli ini bisa membantu kita untuk membuka kode dan lain-lain. Kalaupun tidak disebut ahli ya praktisi saja,” tegasnya. Buni Yani ialah pengajar di sebuah perguruan tinggi swasta di Jakarta. Ia menjadi tersangka dan diperiksa polisi sejak November 2016. Status itu ia sandang karena telah mengunggah potongan video Gubernur DKI Jakarta Basuki Tjahaja Purnama saat berpidato di Kepulauan Seribu. Video itulah yang menyulut keresahan masyarakat dan membuat Ahok menjadi tersangka. Dia akhirnya divonis dua tahun penjara. (EM/N-2)


26

RABU, 20 SEPTEMBER 2017

OLAHRAGA SEKILAS GELANGGANG

Berharap Fasilitas yang Memadai PELARI jarak jauh Indonesia Agus Prayogo bertekad bisa memperbaiki penampilannya di Asian Games Jakarta-Palembang 2018 mendatang. Dia berharap adanya tempat berlatih yang lebih layak dari fasilitas selama ini yang terletak di kawasan perkebunan teh Malabar, Pangalengan, Kabupaten Bandung. “Di Pangalengan saya berlatih dengan permukaan tanah gravel yang sudah sangat tergerus dan hanya menyisakan kerikilnya saja, yaitu hal ini jelas menyulitkan saya dalam berlari. Jika ada lokasi yang lebih layak, tentu prestasi saya akan lebih baik,” ujar Agus yang disarankan hanya turun di satu nomor saja. Dengan waktu pelaksanaan Asian Games 2018 yang semakin dekat, Agus merasa sudah waktunya ia berlatih di tempat-tempat ideal seperti yang selama ini dipakai para pelari maraton kelas dunia. “Pelari-pelari luar biasa berlatih di Kenya dan Amerika Serikat. Lokasinya juga di dataran tinggi lebih dari 2.000 meter di atas permukaan laut sementara Pangalengan, ketinggiannya hanya 1.500 meter di atas permukaan laut,” ungkap Agus. (Ant/R-3)

Verstappen Cela Sikap Pengecut Vettel

ANTARA/NOVA WAHYUDI

TINJAU ARENA: Duta Besar Thailand untuk Indonesia HE Pitchayapant Charnbhumidol (kedua kanan) meninjau renovasi pembangunan arena menembak di Jakabaring

Sport City (JSC), Palembang, Sumatra Selatan, Selasa (18/9). Charnbhumidol mengatakan persiapan Asian Games 2018 di Palembang sudah sangat bagus.

Birokrasi Harus Dipangkas Salah satu kendala utama dalam setiap pelaksanaan pelatnas ialah seretnya dana. Lebih ironis lagi, masalah itu selalu berulang. BUDI ERNANTO

budi_ernanto@mediaindonesia.com

M

ENTERI Pemuda dan Olahraga (Menpora) Imam Nahrawi me minta pengelolaan anggaran dan birokrasi dalam olahraga dibuat fleksibel. Hal itu demi membantu kesuksesan Asian Games Jakarta-Pelembang 2018. Pernyataan itu diungkapkan Imam dalam acara diskusi bertajuk “Semangat Menuju Asian Games 2018” di Kompleks Kemenpora, Jakarta, kemarin. Menurut dia, masa-

lah keterlambatan akomodasi atlet, pengadaan peralatan, serta gaji para atlet dan pelatih memang menjadi salah satu faktor kegagalan Indonesia di SEA Games Kuala lumpur 2017 lalu dan itu tidak boleh terjadi lagi. “Soal pendanaan, ke depan harus ada fleksibilitas pengelolaan anggaran. Pasalnya selama masih bertumpu kepada APBN, harus ada penyesuaian administrasi keuangan mulai dari menteri hingga ke cabang, harus fleksibel dan terbuka.” Untuk jangka panjang, Imam berharap setiap cabang olahraga memiliki “bapak asuh”

sehingga dana yang terbatas dari pemerintah betul-betul digunakan untuk konsolidasi pembibitan dan pemasalan serta pengiriman atlet ke luar negeri. “Soal teknis kebutuhan sehari-hari di luar negeri, kami berharap bisa didapatkan dari luar APBN. Sebab jika dari APBN, harus ada pertanggungjawabannya ke pemeriksa.” Selain itu, Imam juga menilai harus ada pengurangan birokrasi olahraga yang begitu panjang, dari menteri sampai cabang olahraga, serta efektivitas dan efisiensi persoalan, maupun cara kerja Satlak Prima berkomunikasi dengan cabang olahraga sebagai pe nghubung Kementerian dan cabang olahraga. Pada kesempatan yang sama, Ketua Satuan Pelaksana Program Indonesia Emas, Achmad

Sutjipto menetapkan sejumlah kriteria keputusan atlet pelatnas. “Kami sudah berdiskusi dengan cabang-cabang terkait pemanggilan atlet.” Kondisi fisik atlet menjadi kriteria dasar pemanggilan atlet-atlet pelatnas jelang Asian Games. “Kami akan memastikan atlet mampu menghadapi beban latihan dengan ukuranukuran pemeriksaan fisik.” Kriteria berikutnya adalah rasio kalah menang atlet pada kejuaraan internasional. Satlak Prima, belum dapat menetapkan jumlah atlet pelatnas. “Jumlahnya sangat dinamis. Tapi, kami memperkirakan jumlahnya sekitar 500 orang termasuk atlet, pelatih, dan ofisial. Jumlah itu telah turun dari jumlah total sebelumnya yaitu 1.052 atlet, pelatih, dan ofisial.”

Mulai direnovasi Sementara itu, Pemerintah Provinsi Sumatra Selatan mulai merenovasi Stadion Gelora Sriwijaya Jakabaring Palembang sebagai persiapan menghadapi Asian Games 2018. Gubernur Sumsel Alex Noerdin mengungkapkan, pihaknya sudah merehab stadion, terutama pada sisi bangku penonton. “Dibuat lebih besar, penonton lebih banyak. Dari semula 35 ribu penonton menjadi 60.000 bangku penonton,” kata Alex di Palembang, kemarin. “Sekarang sudah dimulai. Pengerjaannya ditarget selesai pada Desember 2017 ini,” terang dia. Selama dilakukan renovasi, Alex menegaskan bahwa tidak diperbolehkan ada aktivitas di stadion. (DW/R-3)

PEMBALAP tim Formula 1 Red Bull, Max Verstappen, menyesalkan sikap pembalap Ferrari, Sebastian Vettel, yang sama sekali tidak bertanggung jawab dan meminta maaf atas insiden yang melibatkan mereka dan pembalap Ferrari lainnya Kimi Raikkonen pada Grand Prix Singapura, pekan lalu. Padahal menurut dia, Vettellah penyebab insiden terAFP sebut dengan bergerak melintang untuk mempertahan- Max Verstappen kan posisi setelah melakukan Pembalap Formula 1 start yang lambat. Ironisnya pengawas lomba juga tidak melakukan aksi apa-apa setelah melakukan investigasi pasca-balapan. “Tidak. Dia mengatakan sesuatu seperti, ya, dalam pandangannya segalanya bisa berbeda. Tapi yang sudah ya sudah. Saya tahu dia tengah bersaing untuk gelar juara. Tapi tidak seharusnya dia mengambil risiko,” kata pembalap asal BelandaBelgia tersebut. Sebelumnya, ayah Verstappen, Jos Verstappen, menyebut Vettel mestinya diberi hukuman penalti. “Jika Anda melihat lagi gambarnya, Adna bisa lihat Vettel datang dari kiri dan Raikkonen kanan, sedangkan Max ada di tengah.” (Autosport. com/Mln/R-4)

Pirro Minta Kesempatan kepada Ducati PEMBALAP penguji Ducati, Michele Pirro, mengaku bisa bersaing memperebutkan posisi puncak jika tim memberi dia kesempatan berlaga di ajang Moto-GP. Pembalap berusia 31 tahun itu menjadi pembalap penguji tim pabrikan Italia tersebut sejak 2013 setelah satu musim berlaga di Moto-GP bersama dengan tim Gresini Honda. Meski begitu, Ducati memberi dia wild card sebagai pembalap pengganti jika ada pembalap mereka yang cedera. Ducati juga memberikan kesempatan kepada dia untuk berlaga di ajang Superbike Italia secara reguler. Namun, semua itu sepertinya belum memuaskan Pirro. Ia mengaku ingin mendapat kesempatan tampil di Moto-GP secara reguler. “Saya sudah meminta pada (bos tim Ducati, Gigi) Dall’Igna, tapi saya percaya jika saya bisa lebih konsisten, saya bisa mendapatkan posisi yang penting. Di Misano saya finis di posisi keempat dan di Mugello saya juga bisa bersaing denagn (Jorge) Lorenzo,” ujar Pirro. (AFP/AP/Mln/R-1)

Atletik Jadi Tambang Emas Indonesia

ANTARA/RAFIUDDIN ABDUL RAHMAN

EMAS LARI 800 METER PUTRA: Atlet Indonesia Endi Nurdin Tine (tengah) menggigit medali emas

yang diraihnya setelah menjuarai nomor lari 800 meter putra ASEAN Paragames Kuala Lumpur 2017, di Stadion Bukit Jalil, Malaysia, kemarin.

PARA atlet atletik difabel Indonesia menunjukkan keperkasaan mereka pada multiajang ASEAN Paragames Kuala Lumpur 2017 dengan menyumbang 11 medali emas, 6 medali perak, dan 5 medali perunggu untuk kontingen ‘Merah-Putih’. Dengan demikian, total cabang atletik sudah menyumbang sebanyak 20 emas, 10 perak, dan 10 perunggu. Medali emas pertama datang dari Riadi Saputra yang turun di nomor lempar cakram F55 putra dengan lemparan sejauh 29,02 meter. Selanjutnya, emas dipersembahkan Doni Yulianto di nomor kursi roda 1.500 meter T54 putra.

Kemudian, Nanda Mei Sholihah menjadi yang terbaik di nomor lari 200 meter T46/47 putri dengan waktu tempuh 27,43 detik. Medali emas lainnya didapat dari atlet tolak peluru F46 putra atas nama Priyano dengan lemparan sejauh 12,42 meter. Lalu Nur Ferry Pradana yang bertanding di nomor lari 400 meter T47 putra mempersembahkan medali emas kelima pada siang itu dengan waktu 50,49 detik. Selanjutnya, Putri Aulia merebut emas di nomor lari 400 meter T13 putri dengan waktu tempuh 63,13 detik. Itu ialah emas kedua Putri Aulia seusai memperoleh medali

serupa pada Senin (18/9) dari lari 100 meter T13 putri. Atlet lompat jauh Rasyidi menambah pundi-pundi emas Indonesia dari nomor lompat jauh T42/44 putra dengan torehan lompatan 6,17 meter. Lalu, datang lagi dari Rizal Bagus dari nomor lempar lembing F46 putra dengan jarak lempar 48,43 meter. Tiga emas terakhir didapatkan dari Warmia Marto Samid (lempar cakram), Alan Sastra (lempar cakram), dan Endi Nurdin Tine (lari 800 meter). Selain atletik, Indonesia mendapat tiga emas dari cabang renang. Ketiga medali emas tersebut datang dari nomor 100 meter gaya bebas

S12 putra atas nama Menaser Meriba Num, Guntur di nomor gaya dada S8 putra, dan Aris Wibawa di nomor 100 meter gaya dada SB7 putra. “Kami memang cuma targetkan tiga emas hari ini, ditambah dua perak dan satu perunggu. Dengan satu rekor baru yang dibukukan Guntur, tentu sudah bagus. Besok kami targetkan tujuh medali emas,” kata manajer tim renang Indonesia Slamet Jauhari selepas perlombaan. Dengan hasil itu, sampai kemarin, cabang olahraga renang Indonesia total sudah mengumpulkan 14 medali emas, 6 perak, dan 5 perunggu. (Ant/R-3)

Kevin/Marcus tidak Bidik Target Khusus SETELAH mengikuti Korea Terbuka 2017 yang berakhir pada pekan lalu, para pebulu tangkis Indonesia kembali melanjutkan perjuangan mereka di Jepang Terbuka 2017 pada 19-24 September. Berbeda target yang dicanangkan di ajang Korea Terbuka, ganda putra Indonesia berangkat ke turnamen bulu tangkis di ‘Negeri Sakura’ tidak dibebani dengan target khusus. Pelatih ganda putra Kevin Sanjaya Sukamuljo/Marcus Fernaldi Gideon, Herry Iman Pierngadi, tidak ingin mematok target khusus kepada kedua anak asuhnya tersebut. “Kalau melihat kondisi mereka saat ini, saya tidak mau memasang target khusus buat

“Kalau melihat kondisi mereka saat ini, saya tidak mau memasang target khusus buat Kevin/Marcus di Jepang.” Herry Iman Pierngadi Pelatih Ganda Putra

Kevin/Marcus di Jepang. Dilihat dulu kondisi mereka seperti apa nantinya,” ujar Herry. Sementara itu, dua pasangan lainnya--Berry/Hardianto dan Rian/Fajar--akan dipantau

pen capaian mereka selama berlaga di Jepang Terbuka. Berry/Rian ialah pasangan yang baru naik dari level grand prix. Tak hanya itu, mereka harus bertemu dengan pemain level dunia rangking pertama hingga ke-10. “Saya ingin melihat seberapa jauh kapasitas mereka di level ini. Mereka bertanding di Jepang untuk menambah jam pertandingan dan melihat sejauh mana potensi mereka saat bertemu pemain level atas sehingga bisa diketahui apa kekurangan mereka yang harus dilatih lagi,” tambah Herry. Selain dua pasangan Berry/ Hardianto dan Rian/Fajar, Indonesia mengirimkan pasangan Angga Pratama/Ricky Karanda

Suwardi. Tiga pasangan ganda putra tersebut diharapkan bisa tampil optimal dan mengalami perkembangan permainan mereka. Di Jepang Terbuka, Indonesia mengirimkan ganda campuran pemegang gelar juara dunia 2017, Tontowi Ahmad/ Liliyana Natsir (Owi/Butet), yang absen Korea Terbuka. Pada nomor yang sama, Praveen Jordan/Debby Susanto, yang meraih gelar juara Korea Terbuka dan menjadi unggulan keempat, kembali berlaga di Jepang Terbuka. Sementara itu, Gregoria Mariska yang turun di nomor tunggal putri langsung terhenti di babak pertama kualifikasi Jepang Terbuka. (Badmintonindonesia/Beo/R-4)

AFP/TORU YAMANAKA

MELAJU: Petenis unggulan lima asal Slovakia, Dominika Cibulkova, tengah melepaskan pukulan ke

arah lawannya, Carla Suarez Navarro dari Spanyol. Cibulkova maju ke babak kedua turnamen Pan Pasific Open setelah menang 6-3, 6-3.


SEPAK BOLA

RABU, 20 SEPTEMBER 2017

27

William Pacheco Antarkan Persija Raih Tiga Poin PERSIJA Jakarta akhirnya dapat mengobati sakit hati setelah dibungkam Bali United dengan 1-2. Di laga pekan ke-25 kontra Perseru Serui, kemarin, ‘Macan Kemayoran’ mampu mencuri tiga poin dengan kemenangan tipis 1-0. Gol tunggal yang dilesakkan William Pacheco pada menit ke-29 menjadi penyelamat bagi skuat asuhan Stefano Cugurra Teco tersebut. Kendati dinilai tidak tampil optimal, Teco mengaku cukup puas dengan kemenangan ini. “Saya pikir tadi (kemarin) bermain bagus meskipun tidak banyak gol yang diciptakan. Namun, di liga kami membutuhkan poin dan saya rasa itu sudah cukup,” ujar Teco. Berlaga di Stadion Patriot Chandabraga, Bekasi, ‘Macan Kemayoran’ mencoba bermain agresif untuk membongkar pertahanan Perseru. Tuan rumah sempat kesulitan menembus lini belakang Perseru yang mengandalkan permainan bertahan. Kebuntuan baru bisa terpecah melalui sumbangan gol William Pacheco. Gol tersebut menjadi gol tunggal hingga peluit panjang menandai berakhirnya babak kedua. Bambang Pamungkas dan kawan-kawan dianggap banyak membuang peluang emas yang seharusnya bisa dikonversikan menjadi gol. Dengan kemenangan tersebut, ‘Macan Kemayoran’ tidak beranjak dari posisi keenam klasemen sementara dengan torehan 42 poin. Kendati demikian, mereka berhasil mempertajam jarak dari Arema FC yang kini mengekor di posisi ketujuh dengan 37 poin. Di sisi lain, Bhayangkara United berupaya memperkukuh posisi mereka di puncak klasemen sementara saat laga ke-25 melawan Borneo FC pada sore ini. Sejauh ini Bhayangkara United berhasil mencapai puncak dengan torehan 49 poin dari 24 pertandingan. Laga kali ini juga menjadi ajang balas dendam bagi Bhayangkara United yang di pertandingan sebelumnya menelan kekalahan telak 0-3. Namun, Bhayangkara United menghadapi masalah serius. Dua andalan mereka di posisi lini serang--Lee Yu-jun dan Paulo Sergio Moreira Goncalves--tidak bisa tampil akibat William Pacheco a k u m u l a s i kartu kuning. Bek Persija (Rul/R-4) TWITTER PERSIJA

LAGA KERAS:

Hamsa Lestaluhu (kiri) merayakan kemenangan dengan rekan-rekannya saat mengalahkan Timor Leste, Senin (18/9). Skuat timnas Indonesia U-16 menghadapi laga keras melawan tuan rumah Thailand di ajang Kualifikasi PIala Asia U-16, hari ini.

DOK HUMAS PSSI

Waspada Hadapi Tim Thailand Kapten tim ‘Garuda Asia’, David Maulana, mengincar tiga poin di laga menghadapi tim ‘Gajah Putih’ dan akan bermain all-out. NURUL FADILLAH

fadillah@mediaindonesia.com

T

ANTANGAN terberat timnas U-16 Indonesia di Grup G Kualifikasi Piala Asia U-16 2017 kembali harus dihadapi. Pada laga ketiga yang digelar hari ini, David Maulana dan kawankawan akan menghadapi lawan terkuat dari kubu tuan rumah, Thailand, di Stadion Rajamangala, Bangkok. Sejak awal tim berjuluk ‘Garuda Asia’ tersebut memang menganggap Thailand sebagai lawan yang perlu diwaspadai dalam kompetisi perebutan

tiket Piala Asia 2018. Karena itu, tim asuhan Fakhri Husaini itu diminta meningkatkan kewaspadaan mereka dalam menghadapi tim ‘Gajah Putih’ muda. Sebelumnya, ‘Garuda Asia’ telah mendapat suntikan motivasi pascakemenangan mereka melawan Kepulauan Mariuana Utara dengan skor telak 18-0 dan Timor Leste dengan skor 3-1. Kendati demikian, mereka tidak boleh terlena. Apalagi saat bertemu Thailand di Piala AFF 2017 pada Juli, tim ‘Garuda Asia’ harus mengakui keunggulan lawan dengan skor 0-1. Selain itu, dari sisi fisik, tim Thailand lebih diuntungkan. Se-

babnya, mereka baru bermain sebanyak satu kali jika dibandingkan dengan Indonesia yang sudah dua kali bermain. Pada laga melawan Kepulauan Mariuana Utara, Senin (18/9) kemarin, tim Thailand mampu mencukur habis lawan perdana mereka tersebut dengan skor telak 10-0. Fakhri mengingatkan anakanak asuhannya harus mewaspadai semua pemain dan gaya permainan Thailand. “Yang saya lihat saat mereka melawan Kepulauan Mariuana Utara adalah komposisi pemain mereka tidak banyak yang berubah. Meski mereka hanya menang 10-0, kami harus tetap mewaspadai,” ujar Fakhri. “Tidak semua pemain Thailand diturunkan pada Senin (18/9). Masih ada beberapa pemain yang mereka simpan, terutama para pemain yang

mencetak masing-masing dua gol juga harus diwaspadai,” tutur Fakhri. “Melawan Thailand nanti kami akan sudah mempunyai catatan dan evaluasi soal kinerja permainan kami saat lawan Timor Leste kemarin,” lanjutnya.

Tampil all-out Kapten tim Garuda Asia, David Maulana, mengincar tiga poin di laga kontra Thailand. David mengatakan timnya akan tampil all-out dengan semangat pantang menyerah dalam menghadapi Thailand. “Seperti kemarin saat melawan Timor Leste, kami bisa menang meski sempat tertinggal di babak pertama. Semangat teman-teman tidak turun dan pantang menyerah sebelum wasit meniupkan peluit tanda berakhirnya pertandingan demi

nama baik Indonesia,” pungkas David. Di sisi lain, penampilan tim ‘Garuda Asia’ di dua laga terakhir menimbulkan ke waspadaan yang tinggi bagi timnas U-16 Thailand. Juru taktik Thailand U-16, Salvador Valero Garcia, menegaskan timnas Indonesia ialah lawan yang sulit sehingga anakanak didiknya pantang lengah ketika bertanding. Jika dibandingkan dengan Indonesia yang mampu menghajar Kepulauan Mariana Utara dengan skor telak 18-0, Thailand hanya mampu mengumpulkan 10 gol tanpa balasan di gawang Mariuana Utara. Salvador memprediksi kontra Indonesia menjadi sangat sengit bagi kedua-belah pihak. “Indonesia adalah tim yang kuat dan kami menghormati mereka,” katanya, (Rul/R-4)


RABU, 20 SEPTEMBER 2017

SEPAK BOLA

CUSTOMER SERVICE:

(021) 5821303

PEMASANGAN IKLAN:

(021) 5812113 / 5801480

HALAMAN 28

AS Roma Pupuk Rasa Percaya Diri

Menanti Aksi para Bintang

AS Roma masih membutuhkan motivasi untuk dapat bersaing dengan tim-tim raksasa Italia. Pada kompetisi Seri A Liga Italia musim ini, i Giallorossi--julukan Roma--masih belum menemukan jati diri permainan sebenarnya seusai takluk 1-3 dari Inter Milan sebelum menang telak 3-0 pada laga kandang atas Verona di laga ketiga, akhir pekan lalu. Dengan capaian itu, i Giallorossi tercecer dari tim-tim raksasa lain. Di klasemen sementara, skuat mantan besutan Luciano Spalletti hanya menempati posisi kedelapan klasemen dengan capaian enam poin hasil tiga pertandingan. Roma berjarak enam angka dari dua penguasa klasemen, Juventus dan Napoli, yang telah meraup 12 poin hasil empat kali laga. Laga keempat melawan tuan rumah Benevento di Stadio Ciro Vigorita, malam ini, menjadi momentum i Giallorossi untuk kembali membangkitkan semangat dan rasa percaya diri mereka. Kesempatan menang terbuka lebar jika dilihat dari catatan tim tuan rumah yang tak pernah menang di lima laga terakhir mereka.

Pemain bernomor punggung 7 itu pun akan menambah deras kucuran keran gol bagi Los Blancos yang sempat tersendat pada empat laga sebelumnya.

Manajer Eusebio Di Francesco, mengatakan saatnya tampil maksimal untuk mencuri poin. AP/FRANCISCO SECO

MERUMPUT LAGI: Lepas dari skors lima laga, Cristiano Ronaldo kembali membela Real Madrid di kancah Liga Spanyol saat jumpa Real Betis, dini hari nanti. Performa gemilang saat di ajang Liga Champions, tengah pekan lalu, menjadi jaminan kapten timnas Portugal itu bakal menjadi pemain vital Los Blancos.

NURUL FADILLAH

fadillah@mediaindonesia.com

K

EMBALINYA bintang klub papan atas La Liga Spanyol 2017 akan menghangatkan persaingan. Juara bertahan Real Madrid kembali dapat menurunkan megabintang Cristiano Ronaldo yang telah lepas dari skors saat menjamu Real Betis di Santiago Bernabeu, dini hari nanti. Kapten timnas Portugal itu menjalani larangan bertanding di lima pertandingan yang diterimanya setelah mendorong wasit di final Piala Super Spanyol melawan Barcelona, bulan lalu. Pemain bernomor punggung 7 itu pun akan menambah deras kucuran keran-keran gol bagi Los Blancos yang sempat tersendat pada empat

laga sebelumnya. Selain Ronaldo, pemain bintang lain yang akan kembali tampil ialah Toni Kroos yang sudah dinyatakan bugar setelah sempat absen akibat cedera. Bek Marcelo juga yang dipastikan merumput setelah ada pengurangan sanksi menjadi satu pertandingan. “Saya berharap (absennya Ronaldo) untuk yang terakhir kalinya pada pertandingan musim ini,” ujar Zinedine Zidane, pelatih Los Blancos. Kemenangan 3-1 atas Real Sociedad di laga sebelumnya menjadi acuan Zizou--sapaan Zidane--untuk menerapkan strategi serupa, yakni menekan dan terus menekan untuk mengambil keuntungan dari kelenggahan lawan. “Jika mampu menekan, kami bakal melukai tim lawan,” tegas Zidane.

Kembalinya Ronaldo bakal menambah daya gedor tim tuan rumah karena penyerang asal Wales Gareth Bale sudah menuju ke performa terbaik. Bale bahkan telah mencetak gol ke gawang Sociedad di laga sebelumnya. “Dia punya kecepatan. Bale bukan pemain yang membutuhkan ruang. Dia memiliki teknik tinggi dan dia pemain yang komplet,” puji Zidane penuh optimisme untuk meraih angka penuh.

Ketajaman Griezmann Di bagian lain, sudah merumputnya penyerang andalan Antoine Griezmann menambah amunisi Atletico Madrid saat melawat ke markas Athletic Bilbao di San Mames, Bilbao, dini hari nanti. Bintang timnas Prancis itu menjadi penentu kemenangan 1-0

atas Malaga. Griezmann sudah kembali membela tim berjuluk Los Colchoneros yang ditukangi Diego Simeone setelah lepas dari akumulasi kartu. Angka penuh dibutuhkan Atletico untuk memangkas jarak dengan penguasa klasemen sementara Barcelona yang telah mengoleksi 12 poin. Los Colchoneros sejatinya tidak terkalahkan dalam empat laga terakhir mereka. Akan tetapi, torehan dua kemenangan dan dua hasil imbang hanya mampu membuat mereka bertengger di posisi lima klasemen sementara dengan meraih 8 poin. Los Leones--sebutan Bilbao-tentu tidak akan semudah itu dipermainkan apalagi dengan status tuan rumah. Tak hanya itu, Bilbao yang kini berada di posisi enam klasemen sementara dengan

raihan tujuh poin akan berusaha keras merebut poin penuh dari tim tamu demi meningkatkan posisi di klasemen. Karena itu, ketajaman Griezmann terasa begitu sentral di kubu Los Rojiblancos. Penyerang lincah itu akan menjadi sosok penentu dalam menciptakan gol-gol kemenangan. Dari rekor pertemuan kedua tim, Los Rojiblancos tampaknya lebih diunggulkan. Pada lima pertemuan kedua tim, Pemegang 10 trofi La Liga tersebut tidak terkalahkan dengan hasil tiga kemenangan dan dua imbang. Prestasi dua kemenangan dan dua imbang pun masih lebih baik ketimbang Los Leonas yang dalam empat laga terakhir hanya merebut dua kemenangan dan satu hasil imbang. (AFP/Marca/R-1)

Dari segi kekuatan pemain, Benevento tampaknya timpang di beberapa lini. Tim debutan di liga strata satu Italia musim ini tersebut akan kehilangan beberapa pemain andalan, seperti Amato Ciciretti, penyerang Pietro Iemmello, bek Andrea Costa, dan mantan gelandang kreatif Roma, Marco D’Alessandro. Kondisi itu akan dimanfaatkan i Giallorossi untuk mewujudkan ambisi kemenangan mereka. Meskipun Rick Karsdorp dan Emerson Palmieri dipastikan absen, Alessandro Florenzi akan tampil kembali setelah 11 bulan absen akibat cedera. Manajer i Giallorossi, Eusebio Di Francesco, mengatakan sudah saatnya anakanaknya tampil lebih maksimal untuk mencuri lebih banyak poin kemenangan. “Pertandingan-pertandingan ini ada untuk dimenangi. Kita bisa menciptakan lebih banyak gol lagi dari El Shaarawy dan Cengiz Under,” tegasnya. “Saya telah mengubah begitu banyak pemain dan banyak yang belum bermain sejak awal. Sekarang yang saya pikirkan ialah Benevento karena peringkat kami masih buruk karena ada poin yang seharusnya bisa kami raih,” ujar Di Francesco. (AFP/footballitalia/Rul/R-1)

Dukungan ke Lukaku Dianggap Rasialisme TERIAKAN dukungan suporter Manchester United kepada striker Belgia Romelu Lukaku menuai kecaman. Kelompok antidiskriminasi, Kick it Out, kemarin meminta pekik untuk Lukaku itu dihentikan karena bernada rasial. Striker berusia 24 tahun yang diboyong dari Everton dengan nilai 90 juta pound menjadi sosok populer bagi pendukung setelah melesakkan tujuh gol di awal musim ini. Namun, dukungan pemuja skuat ‘Setan Merah’ dinilai sebagai rasialisme karena menonjolkan sosok Lulaku sebagai pemain berkulit hitam. Sebabnya, teria-

kan dukungan itu menyebutkan ukuran panjang kelamin pria. Asal teriakan dukungan kepada Lukaku itu diambil dari salah satu lagu band rock alteratif Inggris, The Stone Roses, dengan judul asli Made of Stone. Dalam menanggapi desakan Kick it Out itu, pihak the Red Devils menyatakan, “Kami akan meminta masukan berbagai pihak terkait hal ini. Bagi Manchester United, tidak ada toleransi terhadap segala bentuk diskriminasi.” Terlepas dari kritik itu, Lukaku tetap menjadi tumpuan pelatih Jose Mourinho di laga babak ketiga Piala Liga menghadapi Burton

Albion, Jumat (21/9). Kondisi beda strata membuat ‘Setan Merah’ lebih diunggulkan. Apalagi, mereka tampil di markas sendiri, Stadion Old Trafford. Selain itu, dengan berposisi sebagai juara bertahan, MU bakal berusaha lolos ke babak selanjutnya. Di laga lain, Liverpool telah menyiapkan strategi khusus menghadapi tuan rumah Leicester City, dini hari nanti. Pelatih Juergen Klopp menginginkan skuat the Reds melupakan hasil buruk di laga-laga sebelumnya untuk memenangi laga ketat itu. Salah satu pemain yang bakal menjadi tumpuan yakni midfielder

Alex Oxlade-Chamberlain, pemain anyar hasil pembelian dari Arsenal. “Ini kesempatan besar bagi Alex sebab sejak dia datang ke sini dia melakoni latihan serta pertandingan yang berbeda,” jelas Klopp. Kesempatan menang bagi Liverpool cukup terbuka. Apalagi Leicester dipastikan tampil tanpa bomber andalan Jamie Vardy yang cedera pangkal paha. Selain Leicester dan Liverpool, sesama klub Liga Primer yang sudah bertemu yakni, Crystal Palace kontra Huddersfield, West Brom jumpa Manchester City, serta Bournemouth bentrok dengan Brighton. (AFP/Agt/R-3)

AFP/OLI SCARFF

DUKUNGAN BERBAU RASIALISME: Striker Manchester United asal Belgia

Romelu Lukaku menjadi pujaan baru bagi pendukung klub itu. Namun, pekik dukungan suporter kepada Lukaku dianggap berbau rasialisme dan didesak untuk dihentikan.

KISI-KISI

Banting Setir Jadi Petinju Profesional

Janji tidak akan Mabuk lagi saat Berkendara

Siap kembali Merumput Pascainsiden

MANTAN bintang Manchester United, Rio Ferdinand, tampaknya membuat perubahan luar biasa dalam kariernya. Setelah gantung sepatu pada 2015, Ferdinand memutuskan memulai karier sebagai petinju profesional. Dalam konferensi pers yang berlangsung kemarin, Ferdinand akan berhadapan dengan kapten kriket BETFAIR TWITTER Inggris, Andrew Flintoff, di sebuah acara tinju di televisi. Kecintaan Ferdinand terhadap tinju memang sudah terlihat saat ia mengunggah foto memegang sabuk kelas berat WBA, IBF, dan IBO milik temannya, Anthony Joshua, di akun Twitter miliknya. Ferdinand juga hadir saat Joshua bertarung mengalahkan Vladimir Klischko di Stadion Wembley, April lalu. Tak ingin membuang-buang waktu, Ferdinand berfoto bersama peraih emas Olimpiade tersebut. Ada juga beberapa video yang ia unggah dalam akun Instagram saat berlatih tinju. (Dailymail/Rul/R-3)

STRIKER kawakan Everton, Wayne Rooney, telah menyesali perbuatannya pascainsiden berkendara dalam kondisi mabuk dan melaju di atas kecepatan rata-rata. Atas kesalahannya tersebut, eks bintang Manchester United itu harus menerima hukuman berupa larangan menyetir selama dua tahun, denda 170 pound sterling atau setara dengan Rp3 juta, dan huAFP/OLI SCARFF kuman bekerja sosial tanpa bayaran selama 12 bulan dan 100 jam. Tidak hanya itu, atas kesalahannya, Rooney juga harus membayar denda 320 ribu pound sterling atau setara dengan Rp5 miliar lebih kepada Everton. Rooney pun meminta maaf tidak hanya kepada keluarga, tetapi juga kepada klub dan para penggemarnya. “Setelah sidang hari ini, saya ingin meminta maaf kepada publik atas kesalahan saya yang tidak termaafkan saat mengemudikan kendaraan yang melebihi batas.” (Thesun/Rul/R-3)

BEK Crystal Palace, Pape Souare, akhirnya dapat kembali bertanding bersama the Eagle pada laga kontra Huddersfield di Selhurst Park Selasa (19/9). Pemain berusia 27 tahun tersebut absen sejak September lalu setelah mengalami kecelakaan mobil yang mengancam nyawanya. Souare dalam perjalanan pulang dari Bandara Heathrow saat kecelaAFP/GLYN KIRK kaan itu terjadi. Akibat insiden tersebut, Souare langsung dilarikan ke rumah sakit lantaran menderita patah tulang kaki dan dagu. Banyak yang menyangka karier Souare telah berakhir karena dia tidak akan bisa lagi berjalan. Namun, ia membuktikan semua pemikiran negatif itu salah karena kini dia telah bisa kembali memperkuat the Eagle. “Kecelakaan itu bisa saja mematahkan tulang belakang saya dan saya akan lumpuh, tetapi saya diberi tahu saya sangat beruntung.” (Thesun/Rul/R-3)


Turn static files into dynamic content formats.

Create a flipbook
Issuu converts static files into: digital portfolios, online yearbooks, online catalogs, digital photo albums and more. Sign up and create your flipbook.