RABU, 27 12 2017 NO. 13334/ TAHUN KE-48 28 HALAMAN Rp4.000/eks
(di luar P. Jawa + ongkos kirim)
Rp89.000/bulan
INDONESIA MEMILIH
(di luar P. Jawa + ongkos kirim) E-mail: cs@mediaindonesia.com
www.mediaindonesia.com
Halaman 3
Hotline:
0811 123 7979 Customer Service:
(021) 5821303 Pemasangan Iklan:
J U J U R
(021) 5812113 & 5801480
B E R S U A R A
Harian Umum Media Indonesia
@mediaindonesia
@mediaindonesia
Media Indonesia
Parpol Komit Hindari SARA Semua kalangan berharap sanksi bagi pihak-pihak yang menggunakan isu SARA dalam pemilu harus menimbulkan efek jera. PUTRI ANISA YULIANI
putrianisa@mediaindonesia.com
I
Ketua DPP Partai Gerindra Ahmad Riza Patria pun sependapat. “Tanggung jawab parpol, masyarakat, penegak hukum, dan penyelenggara pemilu untuk mengantisipasi agar isu SARA tidak merebak. Demokrasi itu mengedepankan integritas. Adu gagasan jauh lebih penting.” Terkait dengan pengawasan dalam penyelenggaraan pemilu, lanjut Riza, Bawaslu harus bertindak adil dan tegas memutus perkara yang bermuatan isu SARA. Ketua DPP Partai Golkar Zainudin Amali berkeyakinan permainan isu SARA merendahkan jagat perpolitikan karena menutup peluang masyarakat untuk memperdebatkan visi-misi calon. “Terhadap calon yang terbukti mengembangkan isu SARA, Bawaslu jangan segan mendiskualifikasi,” ungkap Zainudin.
SU suku, agama, ras, dan antargolongan (SARA) menjadi bahaya laten yang patut diwaspadai menjelang dan selama pelaksanaan Pilkada 2018. Betapa tidak? Isu SARA dapat memecah belah masyarakat kendati gelaran pilkada telah usai dihelat. Pengamat politik Ray Rangkuti menyampaikan hal itu dalam diskusi bertema Tutup tahun 2017, jemput tahun politik 2018. Akankah politik SARA terus berlangsung? di D Hotel Jakarta, kemarin. “Isu SARA itu lebih berbahaya. Urusan politik uang selesai ketika hari pemilihan. Politik dinasti itu urusannya dengan korupsi dan bagi-bagi proyek. Akan tetapi, kalau SARA, masyarakat di bawah bisa terbelah Perberat sanksi dan menimbulkan Ray Rangkuti merekonflik panjang,” komendasikan Bakata Ray. waslu memperberat Ray mencontohkan sanksi terhadap pihak bagaimana isu SARA yang memainkan isu yang digunakan selaSARA dengan mengma Pilkada DKI 2017 gunakan UU ITE atau telah meninggalkan Ray Rangkuti KUHP. “Sanksi UU residu yang hingga Pengamat politik Pemilu untuk ujaran kini masih saja mekebencian bernilai manas. Akar rumput terbelah dan SARA maksimal hanya penjara setasebagian dicap gagal move on. Pen- hun dan denda Rp1 juta. Kalau perlu, dukung gubernur-wakil gubernur pakai UU ITE atau KUHP yang pidana terpilih dan pasangan yang kalah penjaranya maksimal lima tahun. Ini tidak putus-putusnya terlibat cekcok membawa efek jera.” di media sosial. Komisioner Bawaslu Mochammad Menyadari dampak isu SARA Afiffudin memastikan sanksi untuk yang dapat menggerogoti persatuan ujaran kebencian berbau SARA dan bangsa, partai politik mendorong menyerang kandidat peserta pilkada KPU dan Bawaslu menindak tegas bisa menggunakan pasal berlapis peserta pemilu atau pemangku ke- dari berbagai UU yang berlaku. “Hal pentingan lain yang menggunakan itu sudah dilakukan pada 2017 dan isu SARA. diharapkan maksimal pada 2018.” “Kalau perlu, diskualifikasi calonWakapolri Komjen Syafruddin menya. Parpol harus memastikan kam- negaskan pihaknya tidak tebang pilih panye tidak mengangkat isu SARA. dalam menjatuhkan sanksi pelaku Pemilu merupakan momen untuk penyebaran isu SARA baik menggumenghasilkan pemimpin berkualitas nakan UU ITE maupun KUHP. “Dalam lewat adu gagasan dan integritas. Pilkada 2018 ujaran kebencian yang Elite parpol punya tanggung jawab disebarkan melalui media sosial akan moral untuk mencegah isu SARA merebak. Kami akan melaksanakan bersilang sengkarut dalam pesta de- patroli siber untuk mengantisipasi mokrasi,” ujar Sekjen Partai NasDem pelanggaran UU ITE,” tandas SyafrudJohnny G Plate. din. (Nur/Sru/Ant/X-3)
MI/RAMDANI
SOFT LAUNCHING UNTUK UMUM: Para penumpang antre saat akan naik kereta bandara menuju Stasiun Sudirman Baru, di Stasiun Bandara Soekarno-Hatta, Tangerang, kemarin. Setelah soft launching, kereta tersebut akan beroperasi penuh mulai 2 Januari 2018 dan akan diresmikan Presiden Joko Widodo.
“Urusan politik uang selesai ketika hari pemilihan. Politik dinasti itu urusannya korupsi dan bagibagi proyek.“
KERETA BANDARA
Cemas Tertinggal Pesawat Cerita Lama ”INI cukup cepat, lancar, fasilitasnya juga baik, tinggal bagaimana merawatnya saja,” kata Heru Setiawan Al Hadi, salah satu penumpang kereta api Bandara Internasional SoekarnoHatta, kemarin. Menurutnya, tingkat kenyamanan KA bandara di atas rata-rata, bahkan melebihi kelas bisnis. Trainset (rangkaian kereta) yang terdiri dari enam gerbong sangat baik dan bersih. Setiap gerbong dilengkapi empat televisi layar datar yang memutar videoklip yang diharapkan dapat menghibur penumpang selama perjalanan. Selain itu, tempat duduk pun didesain senyaman mungkin dengan sandaran yang dapat diatur, tetapi tidak mengganggu penumpang yang berada di belakang kursi. Juga ada colokan yang disediakan untuk mengisi daya di tiap-tiap kursi. Sebelum tiba di setiap pemberhentian, suara pemandu juga selalu memberikan informasi dengan jelas sehingga penumpang yang hendak turun bisa bersiap-siap.
Itulah sekilas kesaksian kepuasan Heru, salah satu dari ribuan penumpang yang berbondong-bondong mencoba KA bandara yang mulai beroperasi kemarin. Selain kenyamanan, ada kepastian waktu sampai di bandara, Dengan demikian, perasaan khawatir dan resah yang kerap menghantui para calon penumpang pesawat terbang yang berangkat dari Bandara Soekarno-Hatta, Tangerang, Banten, selama ini terkikis. Masyarakat tidak lagi berjudi dengan waktu agar tidak ketinggalan pesawat. Untuk sementara, kereta api bandara itu beroperasi dengan status uji coba berbayar mulai kemarin hingga Senin (1/1). Saat ini ada 10 trainset dan setiap rangkaian berkapasitas 272 penumpang. Pada tahap awal, kereta yang dikelola dan dioperasikan PT Railink itu baru melayani penumpang di tiga stasiun, yaitu Stasiun Sudirman Baru (SSB), Stasiun Batu Ceper, dan Stasiun Soekarno-Hatta. Stasiun Manggarai menyusul setelah pembangunan pe-
ron dan jalur KA bandara rampung. Waktu tempuh dari SSB ke Stasiun Soekarno-Hatta 55 menit dengan keberangkatan setiap 30 menit. Berdasarkan pantauan, pada keberangkatan kemarin pukul 09.51 WIB dari SSB menuju Bandara Soekarno-Hatta, ada sebanyak 112 penumpang. Sebagian besar dari mereka ialah penduduk Ibu Kota yang penasaran mencoba moda transportasi anyar tersebut, bukan para calon penumpang pesawat. Penumpang Reza Kusnadi bersama dua rekannya yang tengah mengerjakan proyek video sudah tiba di SSB sejak 07.30 WIB untuk
Dengan penegakan hukum yang tegas, cukup pilkada DKI saja yang berlangsung brutal akibat politisasi agama, tak perlu merembet ke pilkada lain.”
Alat Deteksi Dini Tsunami masih Minim
Sukses Mengawal Stabilitas Pangan
Polisi Waspadai Aksi Teror di Tahun Baru
Pemerintah perlu menambah sensor seismograf dan tide gauge untuk mendeteksi gempa dan tsunami.
Komisi Pengawas Persaingan Usaha (KPPU) menilai harga jual dan pasokan pangan tahun ini merupakan yang paling stabil sepanjang 10 tahun terakhir.
Polri mengucapkan terima kasih kepada warga dan ormas yang ikut mengamankan perayaan Natal sehingga berlangsung lancar dan aman.
Editorial | Hlm 2
Selekta | Hlm 2
Kinerja | Hlm 5
Hukum | Hlm 7
melihat situasi dan mengambil gambar. Awalnya, mereka mengaku kesulitan masuk ke area stasiun karena berkendara roda dua. “Kalau bisa, di dalam juga ada untuk (parkir) motor karena lebih dekat dan aman,” harap Reza. Saat ini, PT Railink menyediakan enam vending machine yang ditempatkan di dua lokasi terpisah di lantai 2. Setiap mesin dijaga beberapa petugas yang memberikan pengarahan kepada calon penumpang yang hendak melakukan pembelian tiket. Bersambung ke hlm 2
“Evaluasi Kemendagri objektif. Kalau nanti menjadi temuan BPK, setidaknya Kemendagri sudah mengingatkan.” Tjahjo Kumolo
Menteri Dalam Negeri Perkotaan | Hlm 14 SENO
Adu Kuat Trump dan Indonesia
Bertambahnya pasokan dolar Amerika di pasar keuangan Indonesia tidak serta-merta menguatkan mata uang rupiah terhadap dolar Amerika. Kondisi ini menjadi bukti kuat adanya Trump effect dari kebijakan pengetatan moneter. Opini | Hlm 10
KONFLIK JERUSALEM
SELA
Indonesia Kecam Guatemala INDONESIA mengecam langkah Guatemala yang berencana memindahkan kedutaan besar mereka di Israel dari Tel Aviv ke Jerusalem mengikuti jejak Amerika Serikat. Keputusan itu tak bisa diterima. “Indonesia mengecam keputusan Guatemala yang berencana memindahkan kedutaannya di Israel ke Jerusalem yang tidak sesuai dengan hukum internasional,” kata Kementerian Luar Negeri RI melalui akun Twitter resminya, @Portal_Kemlu RI. Kemenlu menyatakan keputusan Guatemala tersebut ‘tidak sesuai dengan hukum internasional’. Disebut-
kan pula bahwa mempertahankan kesepakatan internasional terkait dengan status quo Jerusalem penting bagi tercapainya solusi dua negara dalam konflik Palestina-Israel. Terlebih, dalam Sidang Darurat Majelis Umum PBB di New York, Kamis (21/12), 128 dari 193 negara anggota menyetujui resolusi menolak keputusan AS memindahkan kedubes mereka di Israel ke Jerusalem. Indonesia telah lama menjalin hubungan diplomatik dengan Guatemala. Kedutaan Indonesia untuk Republik Guatemala berkedudukan di Mexico City, Meksiko. Pada Agustus lalu kedua negara merayakan 25
tahun hubungan diplomatik. Presiden Guatemala Jimmy Morales pada Minggu (24/12) mengatakan dia telah memberikan instruksi untuk memindahkan kedutaannya di Israel ke Jerusalem. Dalam Sidang Darurat Majelis Umum PBB, Guatemala termasuk di antara sembilan negara yang mendukung AS dan menolak resolusi. Di akun Facebook resminya, Morales mengatakan dia memutuskan memindahkan Kedubes Guatemala dari Tel Aviv setelah berbicara dengan PM Israel Benjamin Netanyahu. Surat kabar Israel Jerusalem Post melaporkan, kemarin, Morales
telah memulai proses pemindahan kedubes negaranya ke Jerusalem. Guatemala dan Israel telah lama memiliki hubungan persahabatan yang erat. Guatemala ialah pendukung Rencana Partisi PBB 1947 dan secara resmi mengakui Israel setelah negeri Yahudi itu menyatakan kemerdekaan setahun kemudian. Selain Guatemala, dua negara Amerika Latin lainnya, yaitu Honduras dan Panama, kemarin juga mengungkapkan rencana untuk memindahkan kedubes mereka ke Jerusalem. Menurut Israelnationalnews.com, media-media Palestina melaporkan pemerintah kedua negara itu telah menyampaikan iktikad tersebut kepada otoritas Palestina. (Hde/AFP/ Ant/X-8)
Keuangan Lebih Baik di 2018 APAKAH Anda siap untuk memulai 2018 dengan keuangan yang lebih baik? Apakah Anda ingin menyisihkan pengeluaran Anda dan mendidik diri sendiri mengenai masalah uang, untuk selamanya? Berdasarkan hasil kumpulan saran dari para penasihat keuangan, akuntan dan bankir, ada beberapa cara yang SENO bisa Anda lakukan untuk keuangan yang lebih baik pada 2018. Pertama, jangan takut berinvestasi pada pasar saham. Edukasi diri Anda agar paham dengan pasar saham. Kemudian, asuransikan aset Anda. Namun, jika Anda mengendarai clunker (mobil tua), jangan mengasuransikannya seperti mobil Tesla, dan jika Anda sudah menikah, jangan mengasuransikan mobil Anda seperti seseorang yang lajang. Terakhir, manfaatkan health saving accounts, atau kalau di Indonesia lebih dikenal sebagai Badan Penyelenggara Jaminan Sosial (BPJS) Kesehatan, untuk berinvestasi. (Huffington Post/Arv/X-5)
MENGGUNAKAN KERTAS DAUR ULANG
2
SELEKTA
RABU, 27 DESEMBER 2017
EDITORIAL
Cukup Pilkada DKI Saja PELAKSANAAN pemilihan kepala daerah untuk 171 daerah sudah di ambang pintu. Persiapan digeber, dari yang rutin seperti pendanaan hingga perbaikan dan penerbitan perangkat hukum. Semuanya ditujukan agar pilkada dapat berlangsung lancar dan pemilik hak suara bisa memilih dengan tenang. SENO Pada masa lalu, kekhawatiran jelang pilkada mengarah pada maraknya politik uang. Dengan begitu, persiapan penyelenggara pemilu lebih difokuskan pada upaya menangkal praktik haram tersebut. Pelaksanaan Pilkada 2017, khusus di DKI Jakarta, menggeser kekhawatiran itu. Tidak dapat dimungkiri, Pilkada DKI 2017 merupakan momen pemilihan kepala daerah yang paling brutal. Ujaran kebencian yang mayoritas berlatar belakang suku, agama, ras, dan antargolongan membanjir nyaris tanpa hambatan. Warga terbelah. Mereka saling curiga dan saling tuding. Berita bohong berseliweran. Bilapun belum termakan hasutan kampanye bermuatan kebencian, warga terombangambing oleh informasi-informasi menyesatkan yang disebar melalui media sosial. Boleh dibilang sebagian besar masyarakat tidak mampu memilah-milah informasi secara bijak. Pembuatan dan penyebaran konten kebencian bahkan sampai menjelma menjadi industri. Mereka banyak menerima pesanan di masa pilkada hingga pemilu. Kita baru benar-benar menyadarinya ketika polisi mengungkap jaringan Saracen yang mereguk keuntungan dari produk kampanye kebencian. Undang-Undang tentang Pilkada sejak 2014 hingga yang diperbarui melalui Undang-Undang No 10 Tahun 2016 sesungguhnya telah melarang penggunaan isu SARA dalam kampanye. Pasal 69 menyebut dalam kampanye dilarang menghina seseorang, agama, suku, ras, golongan, calon gubernur, calon bupati, calon wali kota, dan/atau partai politik. Pun, kampanye tidak boleh berupa menghasut, memfitnah, mengadu domba partai politik, perseorangan, dan/atau kelompok masyarakat. Kendati telah diatur dalam undang-undang, pada Pilkada 2017 penyelenggara pemilu dan aparat hukum tampak gagap ketika menegakkan aturan. Betapa tidak? Peraturan turunan yang dibuat hanya menyasar calon kepala daerah dan tim kampanye. Para partisan calon kepala daerah relatif terhindar dari pengawasan. Akibatnya, partisan-partisan itulah yang melakukan aksi kampanye bermuatan SARA dan menyebar berita bohong. Praktik semacam itu diperkirakan masih akan berlangsung pada Pilkada 2018. Kepolisian menyebut lebih dari separuhnya bakal mengusung isu berlatar belakang agama. Melihat lemahnya kemampuan dan akal sehat masyarakat dalam menyaring informasi, tumpuan harapan tetap ada di tangan penyelenggara pemilu dan penegak hukum. Komisi Pemilihan Umum (KPU) dan Badan Pengawas Pemilu (Bawaslu) menjanjikan akan siap dengan aturan yang lebih tegas untuk menangkal aktivitas yang merampas hak pemilih tersebut. Bawaslu, dalam peraturan yang baru mereka terbitkan, juga membuka peluang kerja sama dengan kepolisian dan Kementerian Komunikasi dan Informatika. Namun, tanpa pelembagaan atau pengukuhan prosedur penanganan yang melibatkan ketiga lembaga, dikhawatirkan penindakan kembali gagap. Selain aturan dan prosedur yang jelas, butuh ketegasan Bawaslu dan polisi untuk menindak. Bila perlu, gunakan undang-undang berlapis. Percuma ada aturan yang jelas bila aparat tunduk pada kehendak massa yang melanggar hukum. Hanya dengan penegakan hukum secara tegas, hak warga untuk memilih kepala daerah dengan tenang bisa terpenuhi. Dengan penegakan hukum yang tegas, cukup pilkada DKI saja yang berlangsung brutal akibat politisasi agama, tak perlu merembet ke pilkada lain.
Silakan tanggapi melalui: www.mediaindonesia.com dan www.metrotvnews.com Simak tayangannya di: www.mediaindonesia.com/editorials
ANTARA/ADITYA PRADANA PUTRA
DAMPAK PENAMBANGAN: Aktivitas penambangan material galian C berlangsung di Rowosari, Tembalang, Semarang, Jawa Tengah, kemarin. Aktivitas penambangan galian C di lokasi yang dahulu merupakan perbukitan tersebut telah berlangsung sekitar 10 tahun dan saat ini menyisakan pilar-pilar tebing tanah dan hamparan tanah gersang.
DIREKTUR Eksekutif Institut Hijau Indonesia (IHI) Chalid Muhammad menyatakan semua perusahaan, termasuk PT Riau Andalan Pulp and Paper (RAPP), harus mematuhi PP Perlindungan dan Pengelolaan Ekosistem Gambut dengan menyusun rencana kerja usaha (RKU) yang sesuai dengan kebutuhan ekosistem gambut. “Terkait dengan hutan tanam an industri (HTI), ada ketentuan bahwa perusahaan harus mengubah RKU. Harus diubah agar penanaman mereka itu mempertimbangkan fungsi lindung gambut,” ujar Chalid di Jakarta, kemarin. Chalid mengatakan kebijakan itu diterima sebagian perusahaan, tetapi ditentang sebagian lainnya. Salah satu yang tidak tunduk ialah PT RAPP. April Group, yang membawahkan PT RAPP, saat ini tercatat memiliki izin lahan kelola total mencapai 2,1 juta hektare. “Mereka setara menguasai lahan dari 4,4 juta petani miskin,” ujar Chalid. Direktur Eksekutif Transformasi untuk Keadilan Indonesia (TUK Indonesia) Rahmawati Retno Winarni mengatakan pihaknya telah memeriksa data keuang an secara saksama dan menduga kuat alasan utama PT RAPP menolak mematuhi revisi RKU ialah 60% land bank (bank tanah) milik mereka memang berada di kawasan gambut. Sepanjang 2010-2016, PT RAPP melalui perusahaan
DOK MI/GALIH
Chalid Muhammad Direktur Eksekutif IHI
in duk, April Group, diketahui mendapatkan pinjaman US$5,8 miliar atau setara dengan Rp79 triliun dari 43 bank dan lembaga jasa keuangan. Beberapa pinjaman itu akan jatuh tempo dalam waktu dekat. “Jika RKU PT RAPP direvisi dan area gambut dijadikan fungsi lindung, kapasitas produksi dan nilai aset mereka akan turun drastis. Ujungujungnya, hal ini akan membuat PT RAPP kesulitan membayar utang. Land bank yang faktanya adalah lahan gambut akan menjadi stranded asset (aset terdampar), artinya nilai total aset mereka akan merosot tajam,” kata Rahmawati dalam keterangan persnya. “Kebijakan negara yang menegaskan pilihan dan sikap keadilan lingkungan dan sosial sudah tecermin dalam regulasi yang diterbitkan sehingga regulasi mutlak untuk ditegakkan. Negara tidak boleh tunduk pada kepentingan bisnis PT RAPP,” tegas Rahmawati. (Pro/X-11)
Cemas Tertinggal Pesawat Cerita Lama Sambungan dari Halaman 1 KRISNA, petugas teknologi informasi PT Railink, mengatakan selama masa uji coba ada banyak petugas yang siap mengarahkan para calon penumpang. Bahkan, petugas keamanan pun diberi bekal pemahaman untuk membantu para pengguna KA bandara. Kemarin pagi, antrean vending machine tidak begitu panjang. Namun, selepas pukul 14.00 WIB, kepadatan terjadi dan lokasi mesin pembelian tiket tersebut penuh sesak. Alhasil, tiket dengan jam keberangkatan terdekat pun ludes terjual. Intan, salah satu penumpang yang hendak menjemput orangtuanya di bandara, mengaku terpaksa membeli tiket untuk keberangkatan pukul 16.21 WIB karena kehabisan tiket KA bandara untuk jam terdekat. “Sampai sini jam dua siang,
mau langsung berangkat, tapi ternyata (tiket) sudah habis. Akhirnya dapat (tiket untuk kereta) yang berangkat setengah lima. Selisih tunggunya hampir 2,5 jam,” keluhnya. Penumpang lainnya, Bram, menyesalkan sistem pembelian tiket yang dinilai merepotkan. Pembeli tiket diharuskan mengisi kolom nama, nomor telepon seluler, dan alamat e-mail. “Itu kan ja di lama, sementara loket hanya ada enam,” ujarnya. Direktur Utama PT Railink Heru Kuswanto mengatakan pihaknya akan mengevaluasi semua masukan dari masyarakat. Di sisi lain, ia mengaku senang dengan membeludaknya jumlah penumpang pada hari pertama. “Alhamdulillah. Ada yang sekadar ingin tahu dan ada yang benar-benar menggunakan ini untuk berangkat (naik pesawat). Kalau hari ini ada kekurangan, kami akan evalu-
Alat Deteksi Dini Tsunami masih Minim
Perusahaan Harus Patuhi PP Gambut
asi,” tuturnya. Heru menargetkan, pada 2 Januari 2018, periode uji coba KA Bandara Soekarno-Hatta berakhir dan diresmikan secara langsung oleh Presiden Joko Widodo, seluruh fasilitas pendukung sudah siap secara menyeluruh. Berdasarkan pantauan langsung dari lokasi, ketepatan jam keberangkatan dan waktu tempuh KA pada hari pertama memang sangat maksimal. Tidak ada penundaan keberangkatan ataupun keterlambatan waktu tiba. “Target kami keberangkatan setiap 15 menit dan waktu tempuh 30 menit. Rel-rel baru sudah tidak ada masalah. Sudah bisa dilalui 80 kilometer per jam. Sudah sangat statis, sudah bagus,” ujar Heru. Jika target keberangkatan per 15 menit dapat dicapai, kata Heru, PT Railink bisa meningkatkan jumlah perjalanan yang saat uji coba ini hanya 42
keberangkatan menjadi 142 keberangkatan. Selama tahap awal uji coba operasional, PT Railink memberlakukan tarif promosi Rp30 ribu untuk sekali perjalanan. Mulai 2 Januari 2018 akan diterapkan tarif Rp70 ribu. Pengamat transportasi Djoko Setijowaro mengingatkan ke depan jangan sampai terjadi kereta anjlok di jalur yang dilintasi KA bandara dan KRL Jabodetabek. Jika terjadi, hal tersebut jelas akan mengganggu operasi perjalanan kereta api bandara. Dengan beroperasinya KA Bandara Soekarno-Hatta, ini berarti transportasi KA bandara yang kedua di Indonesia. Sebelum nya, sejak 1 April 2015, ada KA bandara yang melayani Kota Medan ke Bandara Kualanamu, Sumatra Utara. Waktu tempuhnya hanya 30 menit dengan harga tiket Rp100 ribu sekali jalan. (Pra/PS/X-5)
Pemerintah perlu menambah sensor seismograf dan tide gauge untuk mendeteksi gempa dan tsunami. DHIKA KUSUMA WINATA dhika@mediaindonesia.com
I
NFRASTRUKTUR deteksi dini gempa dan tsunami yang saat ini ada dinilai sudah berkembang ketimbang sebelum tsunami Aceh 2004. Namun, diperlukan penambahan perangkatperangkat untuk menjangkau seluruh wilayah Tanah Air. “Sistem peringatan dini tsunami yang saat ini ada tetap masih bisa diandalkan walaupun buoy sudah tidak beroperasi. Namun, buoy tetap dibutuhkan dalam rangka akurasi akhir peringatan dini,” ungkap Kepala Subbidang Peringatan Dini Tsunami BMKG, Weniza, saat dihubungi, kemarin. Menurut Weniza, sudah dibentuk Indonesia Tsunami Early Warning System (InaTEWS) sejak 2004. Selain itu, tersebar 165 sensor seismograf untuk mendeteksi gempa dan 137 tide gauge di dekat pantai untuk mengonfir masi ada atau tidaknya tsunami. Meskipun demikian, usia sebagian besar seismograf saat ini lebih dari 10 tahun dan kinerjanya diperkirakan sudah menurun. “Kalau mengacu ke Jepang, tentu jumlah seismograf masih jauh dari cukup. Idealnya ada satu sensor seismograf per 100
kilometer. Jumlah tide gauge juga perlu ditambah karena pantai kita sangat luas,” ucap Weniza. Terkait dengan tidak berfungsinya 22 buoy di perairan Tanah Air, Weniza menyatakan peran buoy tetap penting untuk mengonfirmasi ada atau tidaknya tsunami di tengah laut. “Buoy memang bukan satusatunya alat karena ada tide gauge, tapi tentu lebih cepat mendeteksi jika ada buoy karena posisinya ada di tengah laut dalam,” imbuhnya. Sementara itu, Badan Penanggulangan Bencana Daerah Provinsi Bengkulu menyatakan perlu tambahan enam sirene sebagai alat peringatan dini tsunami di pesisir Bengkulu. “Baru ada dua sirene tsunami di wilayah Kota Bengkulu,” ka ta Kepala BPBD Provinsi Bengkulu, Sumarno. Enam kabupaten yang membutuhkan sirene tersebut ialah pesisir Kabupaten Mukomuko, Kabupaten Kaur, Bengkulu Tengah, Bengkulu Utara, Bengkulu Selatan dan Seluma, serta ditambah untuk Pulau Enggano. “Alatnya mahal, jadi pengadaannya bertahap,” ujar Sumarno.
Peringatan tsunami Aceh Warga Provinsi Aceh ke-
marin mengibarkan bendera Merah Putih setengah tiang untuk memperingati 13 tahun bencana alam gempa dan tsunami. Gempa berkekuatan 9,2 pada skala Richter disusul tsunami yang terjadi di Samudra Hindia pada 26 Desember 2004 menghancurkan sebagian Provinsi Aceh. Bencana itu mengakibatkan lebih dari 250 ribu orang meninggal dunia dan ratusan ribu lainnya kehilangan tempat tinggal. Peringatan bertema Melawan lupa, bangun kesadaran masyarakat menuju budaya siaga bencana itu juga diisi dengan acara seperti upacara puncak di Leupung hingga tausiah dan zikir di Taman Ratu Safiatuddin di Banda Aceh. Acara puncak di halaman Masjid Al-Ikhlas, kawasan Gampoeng Meunasah Masjid, Kecamatan Leupung, Kabupaten Aceh Besar, dihadiri ratusan orang serta puluhan tamu mancanegara. Mereka berlinang air mata saat kembali menonton video tsunami Aceh. Dalam acara itu Gubernur Aceh Irwandi Yusuf mengajak masyarakat meningkatkan kewaspadaan sejak dini. “Dengan kewaspadaan, masyarakat bisa mengurangi dampak bencana,” ujarnya. (MR/MY/ LN/Ant/X-11)
ANTARA/AMPELSA
SIMULASI MENGHADAPI TSUNAMI ACEH: Relawan mengevakuasi korban menuju Gedung
Tsunami Escape Building saat berlangsung simulasi dalam memperingati 13 tahun bencana gempa dan tsunami di Desa Deah Glumpang, Meuraxa, Banda Aceh, kemarin.
INDONESIA MEMILIH RABU, 27 DESEMBER 2017 ◆ HALAMAN 3
Ridwan Kamil Siapkan Hadiah Tahun Baru
Partai lain dipersilakan bergabung setelah Ridwan menetapkan bakal calon wakil gubernur yang akan mendampinginya. ASTRI NOVARIA
astri@mediaindonesia.com
B
AKAL calon Gubernur Jawa Barat Ridwan Kamil akan mengumumkan bakal calon wakil gubernur yang akan mendampinginya maju dalam Pemilihan Gubernur Jawa Barat 2018. Pengumuman itu menjadi hadiah tahun baru darinya. Sekretaris Badan Pemenangan Pemilu Partai NasDem Willy Aditya mengemukakan hal tersebut saat dihubungi Media Indonesia, kemarin. “Rencananya, sebelum akhir tahun Ridwan Kamil akan mengumumkan wakilnya sebagai hadiah tahun baru,” ungkap Willy. Ia menegaskan sejauh ini DPP NasDem mendelegasikan kepada wilayah untuk memfasilitasi Ridwan Kamil terkait dengan siapa wakil yang akan mendampinginya nanti di Pilgub Jawa Barat 2018. Hal itu
berbeda dengan yang sempat disampaikan Ridwan bahwa penentuan sosok calon pendampingnya akan diputuskan para ketua umum di tingkat DPP yang tergabung dalam partai koalisi, yakni Partai NasDem, PKB, dan PPP. Dalam menanggapi Partai Golkar yang membuka kemungkinan berkoalisi kembali, Willy mengungkapkan hal itu bisa saja terjadi. Namun, sebaiknya setelah Ridwan Kamil memiliki wakil. “Kita solidkan tiga ini saja, daripada masuk angin lagi. Tiga partai ini sudah cukup. Yang lain kalau mau gabung boleh setelah wakilnya ada,” cetus Willy. Secara terpisah, Wakil Sekjen PPP Ahmad Baidowi menegaskan partainya menginginkan Ridwan Kamil segera menentukan bakal calon wakilnya. Dengan begitu, pasangan calon dapat dideklarasikan akhir tahun ini. “Kalau tidak, di bawah ini (akar rumput) semakin susah,” ujarnya. Baidowi mengatakan komunikasi intensif sudah dilakukan partainya dengan Ridwan Kamil dalam beberapa hari terakhir ini. Terakhir, pertemuan antara partai koalisi dan Ridwan berlangsung pada Sabtu (24/12) di Bandung. Ia mengklaim Ridwan pun sudah memahami keinginan PPP untuk menempatkan kader mereka sebagai calon wakil gubernur.
Hanya menilai
Seluruh partai pendukung Ridwan Kamil mengajukan kader masing-masing untuk dipilih menjadi bakal cawagub mendampingi Ridwan. Partai Golkar sebelum hengkang menawarkan Daniel Muttaqien, NasDem mengajukan Ketua DPW NasDem Jabar Saan Mustopa, PPP menginginkan Bupati Tasikmalaya UU Ruzhanul Ulum, dan PKB menawarkan Ketua DPW PKB Jabar Syaiful Huda. Meski di awal koalisi tiap partai menyatakan menyerahkan keputusan kepada Ridwan, pada akhirnya hanya Partai NasDem yang konsisten tidak memaksakan kader mereka untuk dipilih. Tokoh Jawa Barat yang dimintai penilaian atas sejumlah cawagub pasangan Ridwan Kamil tidak merekomendasikan satu nama pun. Salah seorang tokoh Jawa Barat yang tergabung dalam tim penilai, Tjetje Hidayat Padmadinata, mengatakan mereka memberikan keleluasaan kepada Wali Kota Bandung itu dalam menentukan bakal cawagub pendampingnya. Tjetje menjelaskan para tokoh Jawa Barat itu hanya memberi penilaian terhadap enam calon sebagai bahan pertimbangan Ridwan. “Kami tidak memberi rekomendasi.” (BY/P-1)
Djarot Saiful Hidayat Mulai Jajaki Sumatra Utara MANTAN Gubernur DKI Jakarta Djarot Saiful Hidayat melakukan berbagai kunjungan ke Sumatra Utara. Kunjungan tersebut diperk i ra k a n t e r k a i t d e n g a n masuknya Djarot ke bursa bakal calon Gubernur Sumut yang diusung Partai Demokrasi Indonesia Perjuangan (PDIP). Djarot tiba di Medan pada Senin (25/12) malam sekitar pukul 21.00 WIB. Ia kemudian bersantap malam di sebuah restoran yang terletak di kawasan Hotel Tiara, Medan, bersama para pengurus DPD PDIP Sumut yang dipimpin Japorman Saragih. Tampak pula Wakil Wali Kota Medan Akhyar Nasution. “Pak Djarot datang bersama istri dan seorang anak perempuannya. Cukup ramai mereka bersama orang-orang dari PDI Perjuangan,” kata salah seorang pengurus PDIP Sumut ketika menjawab wartawan, kemarin. Kemarin, Djarot beserta rombongan dari DPD PDIP Sumut bergerak menuju Kota Pematang Siantar. Sekretaris
Sejak akhir pekan lalu, Djarot santer disebutsebut akan diusung menjadi cagub Sumut oleh PDIP. Ia pun menyatakan kesediaan. PDIP Sumut Sutarto yang dihubungi melalui telepon selulernya belum bersedia memberikan lokasi rinci yang didatangi Djarot. Sejak akhir pekan lalu, Djarot santer disebut-sebut akan diusung menjadi calon Gubernur Sumut oleh PDIP. Mantan Wali Kota Blitar dua periode tersebut juga telah menyatakan kesediaannya dicalonkan demi menyejahterakan warga Sumut. Menurut anggota DPRD Sumut dari Fraksi PDIP Sutrisno Pangaribuan, dengan berbagai pengalaman
yang dimiliki, Djarot sangat kompeten untuk maju sebagai cagub Sumut. “Pengalaman beliau di pemerintahan komplet, pernah anggota DPRD Jawa Timur, Wali Kota Blitar dua periode, anggota DPR RI, Wakil Gubernur dan Gubernur DKI Jakarta,” tutur Sutrisno. Dalam rangkaian pengalaman yang panjang dalam dunia birokrasi, Djarot juga tidak pernah terindikasi melakukan tindak pidana korupsi. Hal tersebut dinilai Sutrisno juga menjadi nilai yang sangat penting ada pada sosok pemimpin di Sumut. “Beliau adalah sosok yang bersih, tidak pernah terindikasi dalam kasus korupsi di pemerintahan. Namanya tidak pernah disebut dalam berbagai kasus korupsi,” ujar Sutrisno. Ia menambahkan, Djarot merupakan sosok yang paling loyal dan rendah hati. Meski menjabat Ketua DPP PDIP, Djarot bersedia dipasangkan dengan Basuki Tjahaja Purnama sebagai calon wakil gubernur. (PS/P-1)
DOK. SMS DAZZLING CHRISTMAS : Summarecon Mal Serpong secara konsisten memberikan suguhan terbaik bagi pengunjungnya. Salah satunya adalah pesta diskon Joyful Night Sale pada tanggal 9 dan 16 Desember, serta Sparkling Night Sale pada tanggal 31 Desember. Pada momen Natal SMS juga menghadirkan penyanyi legendaris Rio Febrian pada tanggal 23 Desember 2017 dan Regina Ivanova pada tanggal 6 Januari pukul 20.00.
MI/SUSANTO
TAHUN POLITIK 2017 PENUH ISU SARA: (Dari kanan) Direktur Eksekutif Lingkar Madani (Lima) Ray Rangkuti, anggota
Bawaslu Mochammad Afifudin, Koordinator Komite Pemilih Indonesia (Tepi) Jeirry Sumampouw, dan Koordinator Nasional JPPR Sunanto hadir dalam diskusi tentang tutup tahun politik 2017 di Jakarta, kemarin. Diskusi membahas keriuhan politik 2017 yang penuh dengan isu SARA dalam pilkada.
Konsolidasi Membaik, Elektoral Belum PEMERINTAH Presiden Joko Widodo dan Wakil Presiden Jusuf Kalla dinilai semakin terkonsolidasi. Bahkan, sebagian besar partai pendukung pemerintah sudah menyatakan dukungan untuk periode mendatang. “Saya pikir pemerintahan Jokowi betul-betul terkonsolidasi. Saya lihat di 2017 hampir semua parpol pendukung sudah menyatakan akan kembali mendukung Jokowi di 2019, dimulai dari Partai NasDem, Partai Golkar, dan PPP,” kata
pengamat politik dari Lingkar Madani Ray Rangkuti dalam diskusi Tutup Tahun 2017, Jemput Tahun Politik 2018, di Setiabudi, Jakarta Pusat, kemarin. Meski begitu, Ray menilai, dari segi elektoral, Jokowi masih belum aman. Apalagi beberapa hasil survei memperlihatkan perolehan suara yang terus naik, tapi lamban. “Dari segi konsolidasi politik sudah baik, tapi elektoralnya belum. Saat ini masih 40%45%. Naik, tapi lamban sekali,”
kata Ray. Ia menilai isu suku, agama, ras, dan antargolongan (SARA) ialah salah satu musabab lambat naiknya elektabilitas Jokowi. Ray menyebut isu SARA sangat efektif baik untuk mendongkrak maupun menjatuhkan angka elektoral seseorang. Di sisi lain, akademisi Universitas Tadulako, Palu, Sulawesi Tengah, Muzakir Tawil mengatakan sentimen agama hendaknya tidak ditonjolkan dalam ruang publik, termasuk
dalam politik, di negara majemuk seperti Indonesia karena berpotensi menjadi faktor pemecah persatuan. Menurut Ketua Forum Koordinasi Pencegahan Terorisme (FKPT) Provinsi Sulteng itu, negara ini akan hancur apabila terjadi gesekan yang sifat dan arahnya kepada keyakinan. “Kemajemukan itulah yang menjadi ciri khas bangsa Indonesia yang tidak dimiliki negara lain. Ini harus terus kita jaga demi keutuhan NKRI,” ujarnya. (Ant/P-2)
4
RABU, 27 DESEMBER 2017
POLITIK Nyai Pesantren Gresik Dukung Gus Ipul
ANTARA /HAFIDZ MUBARAK A
UMUMKAN PASANGAN CAGUB: Ketua Umum PPP Muhammad Romahurmuziy (kiri) menyerahkan surat persetujuan partai kepada calon Gubernur Maluku Utara Ahmad Hidayat Mus
dan calon Wakil Gubernur Maluku Utara Rivai Umar (kedua kanan) disaksikan Sekjen PPP Asrul Sani (kanan) saat pengumuman pasangan calon Gubernur dan Wakil Gubernur Maluku Utara, di DPP PPP, Jakarta, kemarin. PPP resmi mengusung Ahmad Hidayat Mus dan Rivai Umar dalam pemilihan Gubernur dan Wakil Gubernur Maluku Utara pada 2018, berkoalisi dengan Partai Golkar.
Tentara pun tak Boleh Curi Start Penggerakan massa sebelum masa kampanye rawan menyebabkan keraguan soal netralitas aparatur sipil negara. PUTRI ANISA YULIANI
putrianisa@mediaindonesia.com
K
OMISIONER Bawaslu RI, Mochammad Afiffudin, mengatakan pihaknya tidak akan memberi kelonggaran kepada siapa pun yang akan berkontestasi di Pilkada 2018. Hal itu juga berlaku bagi para perwira tinggi, baik dari Polri maupun TNI, yang menjadi calon kepala daerah. “Memang kami menyusuri aktivitas dan konten yang ada di tengah masyarakat. Apabila didapati ada tokoh yang diduga akan maju melakukan kegiatan yang bisa dikategorikan untuk menggerakkan massa, terlebih yang bersangkutan belum mundur dari institusinya, akan kami tindak,”
kata Afif di Jakarta, kemarin. Penggerakan massa sebelum masa kampanye dimulai ini rawan menyebabkan keraguan soal netralitas aparatur sipil negara (ASN) yang berasal dari satu institusi dengan pihak yang hendak maju dalam pilkada. Hal itulah yang ingin sesegera mungkin dicegah Bawaslu. Salah satu contoh tindakan yang diambil Bawaslu pusat ialah menginstruksikan Bawaslu Sumatra Utara agar memberikan teguran kepada Letjen TNI Edy Rahmayadi. Pria yang baru mundur dari jabatannya sebagai Panglima Komando Strategis TNI Angkatan Darat (Pangkostrad) itu dinilai Bawaslu melakukan pelanggaran karena sudah memasang berbagai media luar ruang seperti baliho
Bawaslu daerah jangan takut memberi sanksi maksimal kepada anggota kepolisian jika terbukti melanggar. dan spanduk untuk memasarkan pencalonan dirinya di pilkada Provinsi Sumatra Utara. Edy yang juga menjabat sebagai Ketua Umum PSSI itu maju sebagai kandidat Gubernur Sumut setelah mendapat rekomendasi dari empat parpol, yakni Partai Hanura, Gerindra, PKS, dan PAN. Sebelumnya, majunya Edy di kancah politik telah mendapat restu dari Panglima TNI Marsekal Hadi Tjahjanto. Meski demikian, Panglima TNI meminta jajarannya
yang tidak maju sebagai calon kepala daerah untuk bersikap netral di tahun politik. Sama halnya dengan Bawaslu yang juga akan berupaya netral dan menginstruksikan Bawaslu di tingkat daerah agar semaksimal mungkin melakukan pencegahan. Yang tak kalah penting ialah Bawaslu daerah tidak takut memberi sanksi maksimal kepada anggota kepolisian maupun pasangan calon dari latar belakang Polri jika memang terbukti melanggar aturan kampanye. “Memang ada beberapa nama perwira polisi yang berniat maju. Hal ini berpotensi menggerakkan massa, baik ASN dan non-ASN, jika dilakukan sebelum masanya. Kami sudah melakukan pelatihan agar anggota Bawaslu di daerah berani bersikap dan bertindak,” ujarnya.
Waspada Koordinator Nasional Jaringan Pendidikan Pemilih untuk Rakyat
(JPPR), Sunanto, menyebut penggerakan massa oleh calon yang berasal dari institusi penegak hukum harus sangat diwaspadai. Namun, Bawaslu bukan satu-satunya pihak yang harus waspada, melainkan semua pihak terutama pemerintah pusat hingga level presiden. Ia berharap Presiden bisa menegaskan kepada Polri ataupun TNI agar perwiranya bisa tetap berkonsenterasi menunaikan tugas sebagai penegak hukum dan tidak curi-curi aktivitas untuk berkampanye. Selain melanggar aturan kampanye, hal itu juga berpotensi menimbulkan konflik di tubuh penegak hukum yang justru sangat diandalkan untuk menciptakan stabulitas keamanan selama masa pilkada. “Presiden bisa turun tangan mengingat mereka masih bagian dari aparat penegak hukum serta dikhawatirkan terjadi konflik di tubuh institusi,” kata Sunanto. (P-5)
KPU Hindari Adanya Parpol Bodong KOMISIONER Bawaslu RI, Rahmat Bagja, menegaskan pentingnya penerapan persyaratan administrasi partai politik secara ketat. Menurutnya, syarat yang ditetapkan KPU itu sudah baik untuk menghindari munculnya partai politik bodong. Bagja menilai parpol memang dikehendaki harus memiliki pengurus aktif hingga ke tingkat kelurahan. Hal itu ditujukan bukan semata untuk mengikuti pemilu, melainkan juga agar parpol dapat aktif memanfaatkan kader mereka untuk memberdayakan masyarakat serta pendidikan politik di tingkat terkecil. Jika persyaratan itu tak bisa dipenuhi, parpol tersebut pun dinilai tak layak mendapat suara rakyat sehingga tak cukup untuk bisa lolos verifikasi. Hal itu disampaikan Bagja dalam menanggapi rencana tujuh parpol yang kembali dinyatakan tidak lolos verifikasi administrasi oleh KPU RI. Ketujuh parpol ini berniat kembali mengadukan KPU ke Bawaslu. “Menurut kami, ya memang harus ada pengurus di tingkat daerah terkecil. Kan mereka juga jarus aktif memberdayakan masyarakat. Bagaimana mau ikut pemilu kalau tidak ada pengurus dan tidak aktif di masyarakat? Istilahnya, aturan ini kan menghindari parpol-parpol bodong,” kata Bagja saat dihubungi Media Indonesia, Selasa (26/12). Sebelumnya ada sembilan parpol yang dinyatakan tidak lolos verifikasi administrasi dan
mengadukan proses verifikasi yang dilakukan KPU ke Bawaslu. Bawaslu pun menyatakan harus dilakukan kaji ulang. Dari kaji ulang tersebut hanya dua parpol yang dinyatakan lolos. Salah satu dari 7 parpol yang dinyatakan tidak lolos ke verifikasi faktual ialah Partai Idaman. Mereka pun menyatakan telah menyiapkan berkas untuk melakukan gugatan ke Bawaslu terhadap keputusan KPU tersebut, tetapi persiapan materi gugatan terkendala oleh libur Natal dan Tahun Baru. “Audit sudah kita lakukan terusmenerus, tapi memang ada kendala karena daerah di kawasan timur banyak yang tengah merayakan Natal dan Tahun Baru,” kata Sekretaris Jenderal Partai Idaman, Ramdansyah, kemarin. Partai Idaman mengaku telah mengadakan rapat internal sehari setelah keputusan KPU keluar pada 24 Desember. Sayangnya, beberapa perwakilan daerah yang sebagian besar berasal dari Indonesia Timur kesulitan bergabung karena sedang merayakan Natal. “Kalau yang formil akan kita siapkan sebelum tanggal 29 (Desember), tapi yang materiilnya kan kelengkapan daerah harus menjadi bukti autentik. Kalau tidak, repot juga,” jelas Ramdansyah. Dalam UU Nomor 7 Tahun 2017 tentang Pemilu disebutkan bahwa gugatan pemilu bisa disampaikan hingga tiga hari kerja sejak keputusan KPU dikeluarkan. (Put/ MTVN/P-5)
BAKAL calon Gubernur Jawa Timur Syaifullah Yusuf (Gus Ipul) mendapat dukungan dari Ibu Nyai Pondok Pesantren seKabupaten Gresik dan aktivis perempuan di wilayah setempat. Dukungan itu disampaikan dalam deklarasi di Pondok Pesantren Munawar Daruttaqwa, Kecamat an Suci, Kabupaten Gresik, kemarin. “Saya sangat bangga dengan dukungan para ibu nyai pengasuh pesantren seGresik ini sebab dilakukan secara spontan untuk mendeklarasikan diri mendukung saya,” kata Gus Ipul dalam menanggapi dukungan itu di Gresik, Jawa Timur. Gus Ipul mengatakan deklarasi di Gresik itu merupakan yang ketujuh setelah deklarasi yang sama dilakukan di Bangkalan, Kediri, Situbondo, Jember, Malang, dan Nganjuk. Selain dirinya, Gus Ipul menyebut calon wakil gubernur Abdullah Azwar Anas yang bakal mendampingnya juga merupakan kader terbaik NU. “Mas Anas ini telah terbukti sebagai bupati yang berhasil mengentaskan rakyat dari kemiskinan di Banyuwangi paling cepat. Ini nanti yang akan kami teruskan untuk diterapkan di Jawa Timur,” ujarnya. Pemimpin Pesantren Munawar yang juga tuan rumah acara, Ainul Muttakin, mengatakan deklarasi ibu nyai itu merupakan permintaan dari ibu nyai sendiri. “Kami tuan rumahnya. Kami melihat Gus Ipul ini adalah pemimpin amanah, jadi kami gembira menjadi tuan rumah,” ujar Ainul. Apalagi, kata dia, sesaat sebelum meninggal, ayahnya yang juga pendiri Pesantren Daruttaqwa, Munawar Adnan Cholil, pernah berpesan dan minta Gus Ipul untuk mencalonkan diri sebagai gubernur dan berjanji akan mendukungnya. “Romo Kiai Munawar memiliki hubungan emosional dengan Gus Ipul, sebelum meninggal, pejabat pemerintah yang datang adalah Gus Ipul. Beliau sempat dawuh, Gus nyalono maneh tak dukung (Gus mencalonkan lagi akan didukung),” ungkap Ainul. Dalam kesempatan itu, Ketua DPW PKB Jawa Timur Abd Halim Iskandar mengatakan pencalonan Gus Ipul merupakan hasil dari musyawarah para kiai sehingga tidak ada alasan bagi warga NU untuk tidak mendukung Gus Ipul. “Hari ini saya akan dipanggil para kiai sepuh di Pesantren Lirboyo. Saya diminta melaporkan kondisi lapangan untuk mengecek perintah kiai-kiai sepuh tentang pencalonan Gus Ipul,” ujar Halim. Menurut Halim, dirinya akan segera melaporkan ke para kiai bahwa warga NU saat ini sudah sangat kompak dan optimistis Gus Ipul-Mas Anas akan memenangi Pilgub Jatim 2018. Seusai deklarasi dukungan Ibu Nyai Pengasuh Pesantren se-Kabupaten Gresik, Gus Ipul menyempatkan diri untuk berziarah dan membacakan tahlil dan surah Yasin di makam almarhum Munawar Adnan Choli yang berada di belakang masjid pesantren. (Ant/P-1)
Cagub Independen Siap Diverifikasi
ANTARA /AJI STYAWAN
HUT HANURA: Presiden Joko Widodo berbincang dengan Ketua Umum Partai Hanura Oesman Sapta Odang (kiri) saat menghadiri perayaan ulang tahun ke-11 Partai Hanura di Semarang, Jawa Tengah, Sabtu (23/12). Jokowi berpesan kepada partai yang telah mendeklarasikan diri mendukungya dalam pencalonan Pilpres 2019 itu agar berperan memperkuat NKRI, Pancasila, dan Bhinneka Tunggal Ika melalui politik yang berkarakter, jujur, dan santun.
PASANGAN bakal calon (balon) Gubernur dan Wagub Maluku jalur perseorangan, Herman Koedoeboen-Abdullah Vanath, siap mengikuti tahapan verifikasi faktual oleh Komisi Pemilihan Umum (KPU) Maluku yang jadwalnya akan ditetapkan dalam waktu dekat. Koordinator tim relawan pasangan dengan jargon ’Hebat’ itu, Michael Paliyama, mengatakan timnya sudah membulatkan tekad untuk mengikuti pilkada Maluku pada 2018 mendatang. “Kami serius maka menggugat KPU Maluku ke Bawaslu setempat yang memutuskan gugatan pasangan Hebat dikabulkan dan berdasarkan perhitungan ulang ternyata dinyatakan lolos ke verifikasi faktual,” Michael menjelaskan. KPU Maluku dalam sidang pleno memutuskan hasil perhitungan dukungan pasangan Hebat di Ambon pada 24 Desember 2017 menyatakan pasangan itu lolos. KPU menyatakan mereka telah memenuhi verifikasi administrasi dengan menyertakan dokumen asli sebaganyak 145.771 buah, kopi 1 sebanyak 122.821 buah, dan kopi 2 sebanyak 121.726 buah. “Jumlah ini relatif jauh dari hasil (sidang) pleno KPU Maluku pada 26 November 2017, ternyata yang sah hanya 99.203 dukungan tersebar di 11 kabupaten/kota. Padahal, data dukungan terdaftar di Sistem Informasi Data Pencalonan (Silon) sebanyak 165.510 orang
pada 26 November 2017,” kata Michael. Persyaratan minimal dukungan pasangan bakal calon Gubernur dan Wagub Maluku melalui jalur perseorangan untuk mendaftar di KPU setempat sendiri setidaknya harus mencapai 122.895 orang. Dia memastikan jumlah itu telah dipenuhi karena tim relawan pasangan Hebat juga mengawal perhitungan dukungan ulang di KPU Maluku pada 20-23 Desember 2017. Keputusan Bawaslu Maluku yang mengabulkan gugatan pasangan Hebat otomatis membatalkan hasil Sidang Pleno KPU Maluku tersebut. “Kami mengoptimalkan kinerja para saksi yang mengawal perhitungan ulang dukungan di KPU Maluku. Mereka ialah tim relawan dari 11 kabupaten/kota yang mengetahui data lapangan,” tandas Michael. Di Pilkada Maluku 2018, mereka akan berkompetisi dengan pasangan balon Gubernur dan Wagub Maluku yang diusung parpol, yakni Said Assagaff-Andrias Rentanubun (direkomendasikan Partai Golkar, Demokrat, dan PKS), serta Murad Ismael-Barnabas Orno (direkomendasikan PDI Perjuagan, NasDem, Hanura, PKB, PKPI, PAN, dan PPP). Partai Gerindra yang memiliki lima kursi belum memutuskan rekomendasi mereka diberikan kepada pasangan mana pun. (Ant/P-5)
KINERJA
RABU, 27 DESEMBER 2017
5
Sukses Mengawal Stabilitas Pangan Komisi Pengawas Persaingan Usaha (KPPU) menilai harga jual dan pasokan pangan tahun ini merupakan yang paling stabil sepanjang 10 tahun terakhir. JESSICA SIHITE
Jessica@mediaindonesia.com
M
ENJELANG perayaan Natal kemarin, permintaan terhadap sejumlah kebutuhan pokok meningkat. Hal itu berdampak pada merangkaknya harga sejumlah bahan pokok. Harga cabai rawit merah, misalnya, di seluruh pasar di Jakarta rata-rata naik Rp2.500 per kilogram (kg). Lalu, harga bawang merah naik Rp1.300 per kg dari Rp26.600 per kg menjadi Rp27.900 per kg. Ketua Umum Ikatan Pedagang Pasar Indonesia (Ikapi) Abdullah Mansuri menyebut hal ini masih wajar. Bahkan, kata dia, harga kebutuhan pokok pada Natal dan Tahun Baru ini relatif stabil ketimbang tahun-tahun sebelum-
nya. Itu disebabkan kenaikan permintaan baru terlihat sehari menjelang Natal. Direktur Barang Kebutuhan Pokok dan Barang Penting Kementerian Perdagangan Ninuk Rahayuningrum mengatakan pemerintah terus berupaya menstabilkan harga kebutuhan pokok pada Natal dan Tahun Baru. Harga eceran tertinggi (HET) dan harga acuan bahan pokok akan dijadikan pegangan dalam pengawasan ke lapangan agar tidak ada kenaikan yang signifikan. Penetapan HET ini tak cuma untuk beras, tapi juga gula dan bahan kebutuhan pokok lainnya. Langkah yang ditempuh Kementerian Perdagangan yang dipimpin Enggartiasto Lukita dalam menstabilkan harga bukan kali pertama dilakukan. Pada saat jelang Ramadan dan Lebaran Juni lalu, misalnya,
Kemendag berhasil meredam gejolak harga pangan yang lazim terjadi pada era-era sebelumnya. Keberhasilan itu berkat langkah sigap yang dilakukan, mulai kordinasi antarinstansi terkait hingga pembentukan satgas pangan. Prestasi ini mendapat pujian dari berbagai pihak, mulai pedagang hingga kepala negara. Dalam Sidang Kabinet Paripurna Rapat Evaluasi terkait dengan harga-harga bahan pokok dan antisipasi mudik Lebaran di Istana Merdeka, pertengahan Juli lalu, Presiden Joko Widodo mengakui dalam sejarah Indonesia baru kali ini harga terkendali selama Ramadan dan jelang Idul Fitri. Hal itu diperkuat dengan adanya laporan Kepala Badan Intelijen Negara (BIN) yang menyatakan harga komoditas pangan di bawah harga pokok
Berkat sinergi
“Jangan pernah ada dan kita biarkan permainan dari spekulan yang menahan stok.” Enggartiasto Lukita Menteri Perdagangan
penjualan (HPP). Beras IR 64 di Pasar Induk Beras Cipinang (PIBC), misalnya, yang harganya saat itu berada pada kisaran Rp7.400 per kilogram (kg) dan harga daging beku di pasaran tidak lebih dari Rp80 ribu per kg, gula pasir Rp12.500 per kg, dan itu juga diikuti pasar ritel modern seperti Alfamart.
Mendag menyatakan stabilnya harga pangan disebabkan ada sinergi antara Kementerian Pertanian (Kementan) yang memenuhi produksi dan Kemendag yang mengendalikan harga. “Kami sinergi dengan Kementan,” ujar Enggar, yang juga politikus Partai NasDem tersebut, kala itu. Keberadaan Satgas Pangan yang dinisiasi Polri juga merupakan sinergi antara Kementan, Kemendag, Polri, dan Komisi Pengawas Persaingan Usaha (KPPU) dalam mengendalikan pasokan dan harga pangan. Ketua KPPU Syarkawi Rauf bahkan menilai harga jual dan pasokan pangan tahun ini merupakan yang paling stabil sepanjang 10 tahun terakhir. Keberhasilan meredam gejolak harga pangan pada Rama-
dan dan Lebaran lalu menjadi pelajaran berharga bagi Kemendag dalam menjalankan salah satu fungsi intansi ini, terutama dalam pengendalian harga. Untuk Natal dan Tahun Baru kali ini, Enggar mengatakan pihaknya sejak awal bahkan sudah memantau harga-harga kebutuhan pokok di berbagai daerah secara langsung. Mereka juga menggelar operasi pasar yang bertujuan menjaga stabilisasi harga dan ketersediaan barang kebutuhan pokok masyarakat, khususnya beras. Upaya itu dilakukan guna menjamin pasokan, terutama beras jenis medium, dan menjaga daya beli mesyarakat menjelang hari besar keagamaan nasional akhir tahun ini. Seluruh dinas perdagangan, distributor, dan produsen juga dikumpulkan guna mengingatkan
potensi kenaikan permintaan dari masyarakat. “Jangan pernah ada dan kita biarkan permainan dari spekulan yang menahan stok. Itu akan merugikan masyarakat. Kami pasti akan tindak mereka yang bermain-main, patuhi ketentuan yang sudah ada,” ujarnya, awal November lalu. Satgas Pangan juga bakal mulai mengawasi, khususnya terkait dengan distribusi hingga ketersediaan bahan pangan di berbagai wilayah di Indonesia. Kegiatan ini mulai 1 Desember 2017 hingga 10 Januari 2018. Sejauh ini, hasilnya seperti yang dituturkan Ketua Umum Ikatan Pedagang Pasar Indonesia (Ikapi) Abdullah Mansuri, harga kebutuhan pokok pada Natal dan Tahun Baru relatif stabil jika dibandingkan dengan tahun-tahun sebelumnya. (E-2)
Diplomasi Menyelamatkan si Emas Hijau DALAM Konferensi Tingkat Tinggi (KTT) Peringatan 40 Tahun Kerja Sama Kemitraan ASEAN-Uni Eropa di Manila, Filipina, November lalu, Presiden Joko Widodo mengeluarkan pernyataan yang mengejutkan. Di acara itu, dia secara tegas meminta Uni Eropa (UE) menghentikan kebijakan diskriminasi terhadap komoditas kelapa sawit. Sejumlah sikap dan kebijakan yang dianggap merugikan kepentingan ekonomi dan merusak citra negara produsen sawit juga harus dihilangkan. Pernyataan Jokowi tersebut mendapat dukungan penuh dari PM Malaysia Najib Razak. Seperti halnya Indonesia, Malaysia merupakan produsen komoditas perkebunan yang juga kerap disebut ‘emas hijau’ tersebut. Jokowi wajar bereaksi. Hal itu disebabkan, sebelumnya, pada Maret 2017, parlemen UE menyebut kelapa sawit Indonesia merusak lingkungan karena dipro duksi dengan cara mengonversi hutan alam dan lahan gambut sehingga
m e ny e b a b k a n ke b a k a ra n berulang. Melalui Kementerian Perdagangan, pemerintah Indonesia kemudian menyampaikan nota protes atas sikap parlemen Uni Eropa tersebut. Sebab, tudingan tersebut tidak benar. “Indonesia memahami pentingnya isu sustainability kelapa sawit. Berbagai kebijakan terkait dengan sustainability telah dibuat, termasuk sistem pengelolaan perkebunan dan industri kelapa sawit secara berkelanjutan di Indonesia atau Indonesian sustainable palm oil,” ungkap Presiden, kala itu. Menteri Perdagangan Enggartiasto Lukita mengatakan, kendati soal isu lingkungan diembuskan, permintaan minyak sawit mentah atau crude palm oil (CPO) Indonesia dari negara-negara Eropa dan Amerika Serikat malah meningkat di semester pertama lalu. Enggar mengatakan peningkatan permintaan ekspor bahkan menyentuh angka 15%-20%.
Kendati demikian, sebagai ujung tombak di bidang perdagangan, Enggar mengaku tidak akan tinggal diam. Menurut dia, sikap UE itu akan mengganggu jika terus dibiarkan. Di sela acara 13th Indonesian Palm Oil Conference (IPOC) and 2018 Price Outlook di Nusa Dua, Bali, awal November lalu, politikus Partai NasDem itu menegaskan bakal melakukan perang dagang (trade war) dengan UE.
Saya bisa saja ganggu impor bubuk susu sehingga bisa menyerang peternak mereka. Menurutnya, perang dagang yang dimaksud bisa saja dilakukan bila sewaktu-waktu Indonesia menghentikan ekspor CPO ke negara-negara
tersebut untuk jangka waktu tertentu. Selain menghentikan ekspor, perang dagang bisa dilakukan dengan menghentikan impor beberapa produk dari negara yang bersangkutan. “Saya bisa saja ganggu impor bubuk susu sehingga bisa menyerang peternak mereka dan itu akan terganggu (kinerja perdagangannya). Makanya, lebih baik kita berlaku adil,” tegasnya. Dalam isu sawit ini, Enggar mengaku mendapat dukungan dari Kementerian Luar Negeri, duta besar di negara yang bersangkutan, hingga kementerian/lembaga (K/L) yang lain. “Kami juga kirim surat ke menteri Uni Eropa dan negara-negara yang berkaitan. Dalam berbagai pertemuan dan forum, terutama yang bilateral, saya sampaikan ini tidak adil dan diskriminatif,” jelasnya. Menurut Enggar, jika langkah diplomasi tidak mempan, kebijakan perang dagang itu bakal serius dia lakukan dan negara tidak perlu takut. (Dio/E-1)
BIRO PERS ISTANA/SETPRES
PEREMAJAAN KEBUN KELAPA SAWIT: Presiden Joko Widodo (kanan) melihat pohon sawit yang sudah tua saat meluncurkan penanaman perdana program peremajaan kebun kelapa sawit seluas 4.460 hektare, yang merupakan pertama di Indonesia, di Desa Panca Tunggal, Sungai Lilin, Kabupaten Musi Banyuasin, Sumatra Selatan, Jumat (13/10).
6
POLITIK & HUKUM
RABU, 27 DESEMBER 2017
Romi Ajak Djan Faridz untuk Islah
MI/SUSANTO
ROMI AJAK DJAN BERSATU: Polisi dari Polres Jakarta Pusat melakukan penjagaan di Gedung Partai Persatuan Pembangunan (PPP), Jalan Diponegoro, Jakarta Pusat,
kemarin. Ketua Umum PPP Romahurmuziy mengatakan akan segera bertemu dengan Djan Faridz untuk islah pascaputusan MA. Salah satu yang ditawarkan ialah mengajak kubu Djan bergabung dalam kepengurusan dan orang-orangnya akan ditempatkan sebagai caleg sesuai dengan dapil yang diinginkan.
MKD Tutup Perkara Etik Setya Novanto Novanto tak perlu lagi berurusan dengan MKD sebab ia tidak lagi menjabat sebagai ketua ataupun anggota dewan. ASTRI NOVARIA
astri@mediaindonesia.com
M
AHKAMAH Kehormatan Dewan (MKD) akan menutup perkara dugaan pelanggaran etik Ketua nonaktif DPR Setya Novanto. Pembahasan bersama perwakilan fraksi akan dilakukan setelah masa reses berakhir. Ketua MKD Sufmi Dasco Ahmad mengatakan rapat anggota MKD terkait dengan Novanto lebih dahulu akan dilakukan awal Januari 2018. Seluruh fraksi nanti perlu menyepakati hasil musyawarah yang dilaksanakan. “Besar kemungkinan kita akan tutup (perkara etik Novanto),” kata Dasco. Politikus Gerindra itu mengatakan Novanto tak perlu lagi berurusan dengan MKD. Selain tak terkait dengan perkara korupsi, laporan yang dilayangkan pun dianggap gugur lantaran Novanto tak lagi menjabat sebagai ketua ataupun anggota dewan. “SN (Setya Novanto) dilapor-
kannya (ke MKD) sebagai Ketua DPR, dilaporkan melanggar sumpah dan janji jabatan sebagai Ketua DPR karena meninggalkan tugas, karena ditahan,” ungkapnya. Novanto saat ini tengah diadili di Pengadilan Tipikor Jakarta dalam kasus korupsi KTP-E. Dari fakta-fakta persidangan tiga orang sebelumnya, nama Novanto kerap disebut berperan dan disebut ikut menerima sejumlah uang dari proyek tersebut. Novanto diduga kuat telah menerima uang sebesar US$7,3 juta dari para pengusaha pelaksana proyek KTP-E. Uang itu diberikan lantaran Novanto telah membantu memuluskan pembahasan anggaran di DPR. Novanto juga menerima pemberian sebuah jam tangan merrk Richard Mille seri RM 011 senilai US$135 ribu. Jam tangan asal Swiss itu diberikan Andi Narogong dan Johannes Marliem. Novanto dijerat dengan Pasal 2 ayat 1 subsider Pasal 3 Undang-Undang Nomor 31 Tahun 1999 sebagaimana diubah dengan Undang-Undang Nomor 20 Tahun 2001 tentang Pemberantasan Korupsi juncto Pasal 55 ayat 1 ke-1 KUHP.
Masih rumuskan Sejauh ini DPP Partai Golkar masih merumuskan kader yang akan dipilih menduduki jabatan Ketua DPR. Nama pengganti Novanto itu dipasti-
kan hadir pada pekan depan. “Akan dibahas pada 2018 dan tentu pada awal 2018 calon sudah ada,” kata Sekjen DPP Partai Golkar Idrus Marham. Menurut Idrus, rekomendasi agar jabatan tersebut diberikan kepada Aziz Syamsudin hingga saat ini masih berlaku. Mandat itu sebelumnya disampaikan Novanto yang menjabat sebagai Ketua Umum Partai Golkar melalui sepucuk surat. Bahkan, surat keputusan resmi mengatasnamakan fraksi partai berlambang pohon beringin itu juga telah dibuat. “Kemarin itu ada proses ketika Novanto masih menjadi ketua umum dan sudah memberikan satu arahan menunjuk Azis sebagai calon, bahkan sudah ada SK,” ungkapnya. Namun, lanjut Idrus, Ketua Umum Golkar yang telah beralih kepada Airlangga Hartarto berhak melakukan perombakan calon Ketua DPR. Perombakan itu pun akan berlangsung sebelum masa sidang pertama DPR. “Apakah ada perubahan atau tidak (nama Ketua DPR), ini tergantung Airlangga,” ujar Idrus. Idrus belum mau membocorkan siapa kandidat Ketua DPR yang digadang-gadang akan ditunjuk. Idrus memastikan nama yang akan dipilih sudah memenuhi kriteria sebagai pemimpin lembaga negara. (P-2)
KETUA Umum PPP hasil Muktamar Pondok Gede, Romahurmuziy, akan merangkul kembali kubu yang dipimpin Ketua Umum PPP hasil Muktamar Jakarta, Djan Faridz. Romi, sapaan akrab Romahurmuziy, berencana menyambangi kediaman Djan Faridz setelah keluarnya putusan Mahkamah Agung Nomor 514 K/TUN/2017 yang menolak kasasi yang diajukan Djan. “Saya akan datangi Pak Djan ke rumahnya. Ini artinya sudah keenam kali saya berusaha ke rumahnya. Semoga kali ini berjodoh,” ucap Romi kepada Media Indonesia, kemarin. Meski demikian, Romi tidak memerinci tanggal pasti ia akan menyambangi rumah Djan Faridz. Ia berharap Djan mau kembali bersatu dengan kepengurusan PPP yang dipimpinnya. Romi pun mengungkapkan pihaknya akan mengakomodasi kepengurusan hasil Muktamar Jakarta dalam kepengurusan Muktamar Pondok Gede. “Bergabung di dalam kepengurusan dan orang-orang Pak Djan akan ditempatkan sebagai caleg sesuai dengan daerah pemilihan yang diinginkan.” Secara terpisah, Sekjen PPP hasil Muktamar Jakarta, Achmad Dimyati Natakusumah, berharap rencana pertemuan Romi-Djan bisa segera direalisasikan. Jika Romi tidak
segera merangkul kubu Djan, sambungnya, kubu Djan bisa saja menempuh upaya hukum lagi dengan mengajukan peninjauan kembali (PK). “Bagus (rencana Romi bertemu Djan Faridz). Saya berharap segera (dilakukan),” ucapnya. Dimyati sangat berharap kubu Romi dan kubu Djan bisa segera islah. Menurutnya, kedua pihak seharusnya bisa melihat apa yang akan dihadapi PPP ke depannya. Apalagi, tahun depan sudah masuk tahun politik. Ia menilai kubu Djan baru akan bisa bersatu bila Romi mengedepankan win-win solution dalam islah tersebut. Jika tidak demikian, islah yang diharapkan pun tidak akan pernah terjadi. “Kalau win-win solution, (kubu Djan) pasti menerima,” tandasnya. Sebelumnya, MA menolak kasasi yang diajukan Djan Faridz dan Achmad Dimyati Natakusumah yang merupakan kepengurusan hasil Muktamar Jakarta. Dalam permohonan itu keduanya meminta MA membatalkan putusan Pengadilan Tinggi Tata Usaha Negara Jakarta Nomor 58/B/2017/PT.TUN. JKT tanggal 5 Juni 2017. Dalam putusan PT TUN itu, kepemimpinan Romahurmuziylah yang dianggap sah. Dengan ditolaknya kasasi, putusan PT TUN itulah yang kini dijadikan landasan hukum. (Ima/P-5)
PBNU Klarifikasi soal Abdul Somad KETUA Pengurus Besar Nahdlatul Ulama (PBNU) Robikin Emhas menepis tudingan bahwa Ketua Umum PBNU Said Aqil Siroj berada di balik batalnya Abdul Somad berceramah di Hong Kong. “Saya tegaskan itu fitnah yang keji. Tak mungkin Said Aqil Siroj melakukan tindakan itu,” kata Robikin. Robikin berharap peristiwa batalnya Abdul Somad berceramah di Hong Kong tidak ‘digoreng’ dengan melempar fitnah ke sana kemari termasuk fitnah seakan Said Aqil ikut andil dalam peristiwa itu sebagaimana fitnah yang beredar di medsos. “Semua tahu Said Aqil Siroj ialah tokoh yang selalu mengajarkan bahwa amar makruf harus dilakukan dengan cara yang makruf. Begitu juga nahi mungkar harus dilakukan de-
ngan cara yang makruf pula. Suatu metode dakwah yang dijunjung tinggi di kalangan Nahdlatul Ulama,” katanya. Ia menyesalkan Abdul Somad gagal berceramah di Hong Kong. Namun, lanjut dia, apa boleh buat itu sepenuhnya kewenangan pemerintah setempat. “Mungkin tindakan pemerintah setempat merupakan bentuk proteksi atas warga negaranya sesuai sistem politik dan kebudayaan yang dianutnya. Kita ambil hikmahnya,” katanya. Robikin menambahkan patut disyukuri kegiatan keagamaan serupa dengan menampilkan penceramah Anwar Zahid tetap berlangsung sebagaimana mestinya. Sebelumnya beredar di media sosial sebuah posting-an yang menyebut penolakan Ab-
“Batalnya Abdul Somad berceramah di Hong Kong jangan ‘digoreng’ dengan melempar fitnah ke sana kemari.” Robikin Emhas Ketua PBNU
dul Somad di Hong Kong merupakan pesanan Menko Maritim Luhut Binsar Pandjaitan yang diteruskan kepada Ketua Umum PBNU KH Said Aqil Siroj dan memerintahkan kader NU, Kepala BNP2TKI Nusron Wahid, menghubungi imigrasi Hong Kong untuk
menolak Abdul Somad. Konsulat Jenderal Indonesia di Hong Kong telah meminta klarifikasi dari otoritas Hong Kong soal penolakan Abdul Somad untuk memasuki wilayah negara itu. Direktur Perlindungan WNI Kementerian Luar Negeri RI Lalu Muhammad Iqbal menyatakan bahwa setelah mendapat informasi Abdul Somad ditolak masuk ke wilayah Hong Kong, KJRI segera berkomunikasi dan meminta klarifikasi kepada pihak imigrasi setempat. “Keputusan mengizinkan atau menolak seseorang ialah keputusan berdaulat suatu negera,” kata Iqbal. Abdul Somad berangkat ke Hong Kong untuk memenuhi undangan memberikan ceramah kepada para TKI yang bekerja di Hong Kong. (Nov/ Ant/P-2)
PERSONEL POLRI DAN TNI BERSIHKAN GEREJA: Anggota
TNI dan Polri membersihkan halaman gereja pada kegiatan bersih-bersih geraja setelah Natal di Gereja Perawan Maria Regina, Purbowardayan, Solo, Jawa Tengah, kemarin. Kegiatan itu merupakan bentuk karya bakti TNI dan Polri untuk masyarakat, selain melaksanakan tugas pengamanan selama perayaan Natal 2017.
ANTARA/MUHAMMAD AYUDHA
ULAMA ahli fikih, KH Afifuddin Muhajir, mengatakan menggunakan agama untuk kepentingan politik atau politisasi agama hukumnya haram. Akan tetapi, mengawal politik dengan agama hukumnya wajib. Peryataan itu disampaikan Afifuddin dalam seminar dan bedah buku Fiqih Tata Negara karya dirinya di Bondowoso, Jawa Timur, Senin (25/12). Menurut Wakil Pengasuh Pondok Pesantren Salafiyah Syafi’iyah Sukorejo yang juga
Agama untuk Politik Hukumnya Haram mantan Katib Syuriah PBNU itu, kalau politik tidak dikawal dengan agama, pelakunya akan menghalalkan segala cara dalam berpolitik. Menurutnya, ada tiga peran yang sekurang-kurangnya telah dijalankan Nahdlatul Ulama dan pesantren, yakni sebagai benteng paham Ahlussunnah wal Jamaah, pengawal moral, dan penyangga NKRI. “Karena itu, kalau kita me-
nyelamatkan NU, sama dengan menyelamatkan NKRI,” kata ulama yang sering menjadi pembicara masalah hukumhukum agama di forum-forum nasional dan internasional itu. Ia juga mengajak masyarakat dan elemen bangsa untuk tidak berputus asa memperbaiki negeri ini secara terusmenerus. Ia mengibaratkan kondisi
Indonesia potensial menjadi negara khilafah secara substansial, bukan secara wadah.
perpolitikan di Tanah Air sedang turun dari langit idealis ke bumi realitas. “Meskipun demikian, tidak berarti kita taslim (pasrah) di hadapan realitas, tetapi terus berusaha melakukan perbaikan-perbaikan,” katanya. Hadir dalam acara yang digelar di Pendopo Wakil Bupati Bondowoso itu sejumlah tokoh, seperti Wakil Bupati Bondowoso Salwa Arifin,
Wakil Ketua DPRD Bondowoso Irwan Bachtiar, para ulama seperti Imam Barmawi, Syaiful Haq, Anwar Syafii, Fathussyurur, serta para intelektual NU seperti KH Matkur Damiri, Mushol li, KH Mas’ud Aly, juga perwakilan ormas kepemudaan dan keagamaan. Selain itu, Afifuddin menyinggung soal khilafah. Menurutnya, Indonesia potensial menjadi negara khilafah
secara substansial, bukan secara wadah. “Khilafah di sini versi AlMawardi, bukan khilafah versi HTI, ya. Pemimpin itu pada hakikatnya pelanjut tugas kenabian. Pelanjut itu, ya khilafah,” katanya. Menurutnya, tugas pemimpin negara dalam konsep Islam itu ada dua, yakni menjaga agama dan mengurus dunia. “Kalau ada negara yang pemimpinnya melaksanakan dua tugas itu, sesungguhnya intinya sudah khilafah.’’ (Ant/P-2)
HUKUM
RABU, 27 DESEMBER 2017
7
Polisi Waspadai Aksi Teror di Tahun Baru
Polri mengucapkan terima kasih kepada warga dan ormas yang ikut mengamankan perayaan Natal sehingga berlangsung lancar dan aman. AKMAL FAUZI
akmal@mediaindonesia.com
P
MI/ROMMY PUJIANTO
KAMPANYE PENCEGAHAN: Pengunjung melihat karya komik antikorupsi yang dipamerkan di lorong Gedung KPK, Jakarta, kemarin. Wakil Ketua KPK Saut Situmorang mengatakan rendahnya integritas penyelenggara negara menjadi persoalan utama bagi Indonesia untuk terbebas dari korupsi. Komik antikorupsi diharapkan bisa menjadi salah satu bagian kampanye pencegahan korupsi.
Kasus KTP-E Pengaruhi Nasib Pansus RENCANA sejumlah partai yang akan mengusulkan Pansus Angket KPK DPR RI untuk segera mengakhiri tugasnya seusai masa reses DPR RI mendapatkan apresiasi. Perkembangan kasus dugaan korupsi proyek pengadaan KTP-E turut memengaruhi rencana tersebut. Demikian diungkapkan pakar hukum Pidana dari Universitas Trisakti Abdul Fickar Hadjar ketika dihubungi Media Indonesia, kemarin. Abdul berpandangan hak angket terhadap institusi KPK secara tidak langsung telah membawa KPK pada pusaran politik praktis. Hal tersebut menjadikan sikap anggota pansus tidak objektif dalam melaksanakan tugas. “Bahkan sangat tendensius ke arah melemahkan hingga adanya wacana pembubaran
KPK melalui perubahan undang-undang,” jelas Abdul. Ia mengatakan perkembangan penanganan kasus dugaan korupsi KTP-E ikut memberikan andil. Partaipartai yang memiliki fraksi di DPR menyadari berlarutlarutnya kerja pansus bisa membuat citra mereka sendiri tercoreng. “Partai-partai sadar bahwa pansus angket itu membuang buang energi dan menggerogoti uang negara untuk kegiatan yang justru menjatuhkan kredibilitas lembaga DPR. Hal itu akan merembat kepada kredibilitas dan elektabilitas dari partai-partai pendukung hak angket.” Abdul mencontohkan Partai Golkar yang melalui Munaslub pekan lalu memutuskan akan meminta Pansus Hak Angket KPK segera men-
Hak angket terhadap institusi KPK secara tidak langsung telah membawa KPK ke pusaran politik praktis. gakhiri kerja. Itu dipandang sebagai langkah awal partai tersebut untuk mewujudkan slogan Golkar Bersih. Sekjen Partai Golkar Idrus Marham mengungkapkan keputusan partainya diharapkan memberikan dorongan kepada KPK untuk memperkuat diri sehingga dapat lebih efektif dalam membe-
rantas korupsi. “Dari awal juga sedikitpun tidak ingin ada niat Partai Golkar untuk melemahkan KPK bahkan kita ingin supaya KPK bekerja secara profesional, efektif, sehingga langkahlangkah pemberantasan korupsi di republik ini ke depan akan semakin baik,” tuturnya, di Jakarta, kemarin. Selain Golkar, NasDem dan PPP menyatakan juga akan mendesak Pansus Hak Angket KPK menyampaikan rekomendasi atau kesimpulan ke paripurna DPR secepatnya setelah reses. Sekjen DPP Partai NasDem Johnny G Plate bahkan menyatakan pengakhiran tugas pansus tidak harus dengan adanya rekomendasi. Hal itu berarti pansus tidak mendapati temuan-temuan yang signifikan. (Dro/Medcom/P-1)
OLRI tetap mewaspadai kemungkinan munculnya aksi teror selama perayaan Tahun Baru meskipun aparat telah meringkus beberapa terduga teroris. Kepala Biro Penerangan Masyarakat Divisi Humas Polri Brigjen M Iqbal mengatakan di Jakarta, kemarin, pihaknya tak mengendurkan konsentrasi meski perayaan Natal berlangsung lancar dan aman. Ia juga meminta masyarakat untuk terus ikut berperan. ”Kekuatan Polri adalah masyarakat sendiri,” kata dia. Iqbal mengimbau masyarakat agar peka dan peduli lingkungan, termasuk memperhatikan serta mengenali tetangga. Ia juga mengingatkan peran pengurus RW dan RT untuk optimal mengenali warga. ”Kemudian optimalisasi fungsi Bhabinkamtibmas (Bhayangkara Pembina Keamanan dan Ketertiban Masyarakat), Babinsa (Bintara Pembina Desa), dan aparat kelurahan bisa mengidentifikasi warga sekitar. Dengan begitu, tidak ada lagi yang berbulan-bulan sebagai pelaku teror berada di situ.” Saat pergantian tahun nanti, Iqbal mengajak masyarakat merayakannya dengan ibadah atau bersilaturahim. Dia meng-
ingatkan warga untuk tidak merayakan pergantian tahun secara berlebihan, apalagi dengan pesta minuman keras atau balapan liar. Jika itu yang terjadi, Polri akan menindak. Terkait dengan perayaan Natal, Iqbal menyatakan tidak ada aksi teror atau gangguan di seluruh wilayah Indonesia. Ibadah Natal yang diselenggarakan umat kristiani pada 24-25 Desember berlangsung aman dan kondusif. Pun, tak ada penyisiran (sweeping) dan pemaksaan kehendak dari pihat tertentu yang pada tahun-tahun sebelumnya cukup mengganggu. ”Hasil evaluasi pengamanan Natal, alhamdulillah, tidak ada aksi teror. Catat itu,” tegas Iqbal yang sebelumnya menjabat Kapolrestabes Surabaya, Jatim. Situasi kondusif selama perayaan Natal itu, jelas dia, tak lepas dari peran serta masyarakat. Karena itu, Polri patut mengucapkan terima kasih kepada warga dan ormas yang ikut mengamankan perayaan Natal sehingga berlangsung lancar dan aman. Seusai Natal, aparat kini konsentrasi untuk mengamankan objek wisata dan tempat-tempat publik berkumpul. ”Konsentrasi kami sekarang pada objek wisata, pelabuhan, stasiun, bandara, dan pusat perbelanjaan,” terang Iqbal.
Diapresiasi Dia menyatakan seluruh kapolda, kapolres, hingga kapolsek bersama TNI dan pemerintah daerah setempat dapat bersinergi dan memetakan wilayah untuk pengamanan. Dengan begitu, situasi kondusif bisa terus dipertahankan hingga pelaksanaan Operasi Lilin berakhir pada 2 Januari 2018 dan setelahnya. Keberhasilan aparat dalam mengamankan perayaan Natal juga diapresiasi Wakil Ketua DPR Taufik Kurniawan. Dia menilai aparat keamanan telah mengambil langkah-langkah pencegahan dan tindakan tegas, termasuk menangkap sejumlah terduga teroris beberapa waktu lalu. ”Kepolisian yang segera mengambil langkah antisipatif dalam pengamanan Natal dan Tahun Baru 2108 perlu diapresiasi karena setiap warga berhak memperoleh rasa nyaman dan aman dalam menjalankan setiap aktivitasnya,” tandas politikus PAN itu. Dia mengajak seluruh elemen bangsa untuk menjaga dan mengukuhkan kebinekaan. ”Sebenarnya masyarakat Indonesia tidak perlu diajarkan lagi tentang bagaimana dan seperti apa toleransi karena kebinekaan merupakan salah satu unsur yang membidani lahirnya NKRI. Tetapi kita tetap perlu mengingatkan.” (Ant/X-8)
10
OPINI
RABU, 27 DESEMBER 2017
Tahun, Tahan, dan Hantu Lasarus Jehamat
Dosen Sosiologi FISIP Undana Kupang
S
P
AAT akhir tahun telah tiba. Hiruk-pikuk manusia, baik sebagai makhluk individu maupun sebagai entitas sosial, perlahan-lahan menuju akhir. Sebuah akhir yang temporer dan bukan purna. Disebut temporer karena akhir tahun hanyalah sebuah masa di saat kita mempersiapkan segala sesuatu untuk sesuatu yang baru pula. Karena sifatnya yang demikian, permenungan di ruang asketik laik dilakukan dan wajib. Renung berarti memeriksa semua hal terkait dengan kehidupan diri dan sosial kita. Entitas Indonesia harus bisa memeriksa semua hal terkait dengan kehidupan berbangsa dan bernegara. Permenungan harus dilakukan agar di tahun yang baru nanti, sebagai bangsa, kita tidak seperti keledai dungu yang jatuh di lubang yang sama. Dalam kerangka itu kita wajib menyebut tahan dan harus menyertakan hantu. Sebabnya sangat sederhana. Sebagai sebuah bangsa, beragam soal dan masalah kerap menyertai perjalanan bangsa ini selama tahun berjalan. Daya tahan kita sebagai sebuah bangsa memang tengah diuji oleh ulah kita sendiri dalam berbagai aspek.
Adu Kuat Trump dan Indonesia
ASCAKEGADUHAN global yang ditimbulkan sikap Trump terkait dengan Jerusalem beberapa waktu lalu, sikap dan kebijakan Trump yang lain diyakini akan kembali menimbulkan eskalasi kegaduhan ekonomi dan politik global termasuk Indonesia. Kebijakan Trump dalam sektor ekonomi diperkirakan akan memiliki efek dan magnitude yang jauh lebih besar terutama untuk negara-negara berkembang seperti Indonesia. Kebijakan pengetatan moneter dan reformasi perpajakan yang dibuat Trump jika tidak direspons dengan baik dan tepat akan dapat menimbulkan guncangan serta bencana bagi perekonomian Indonesia. Sepanjang 2017, Bank Sentral Amerika Serikat (The Fed) telah melakukan tiga kali penaikan suku bunga acuan Fed Found Rate (FFR) ke kisaran 1,25%-1,50%. Pada 2018 dan 2019, The Fed memproyeksikan akan kembali melakukan tiga kali kenaikan suku bunga acuan FFR untuk setiap tahun sampai tercapai target FFR jangka panjang sebesar 2,8%. Hal itu dilakukan untuk menjaga stabilitas inflasi dalam negeri AS serta menciptakan pertumbuhan ekonomi yang dapat mengurangi angka pengangguran yang dalam beberapa tahun terakhir sempat mengalami peningkatan. Selain melakukan pengetatan moneter, Trump melakukan reformasi perpajakan. Bahkan reformasi perpajakan ini menjadi reformasi pajak terbesar di AS sejak era 1980an. Trump telah memangkas pajak korporat dari yang sebelumnya 35% menjadi 21%. Selain itu, Trump menjanjikan akan mengurangi pajak untuk individu. Pengurangan pajak ini diharapkan dapat mening-
PARTISIPASI OPINI
Agus Herta Sumarto
Peneliti Indef, Dosen FEB Universitas Mercu Buana katkan daya beli masyarakat sehingga dapat mendorong konsumsi masyarakat Amerika secara keseluruhan yang pada akhirnya akan menggairahkan kembali perekonomian AS pascaresesi 2008 silam. Dua kebijakan ekonomi Trump ini tentu akan sangat memengaruhi kondisi keseimbangan ekonomi dalam negeri negara-negara berkembang termasuk RI. Kebijakan Trump ini dikhawatirkan akan mengurangi likuiditas di negara Indonesia dan memicu capital reversal. Capital reversal ini akan semakin besar jika investor global memberikan respons positif terhadap kebijakan pengetatan moneter dan pemotongan pajak ini. Namun, bagi investor global yang berinvestasi di Indonesia, kebijakan Trump ini masih menimbulkan spekulasi. Kondisi ekonomi Indonesia yang cenderung stabil dan terus memperlihatkan tren pertumbuhan positif merupakan sinyalemen positif adanya imbal hasil investasi yang prospektif. Kondisi ini menjadikan investor global cenderung untuk melakukan tindakan ‘wait and see’. Mereka cenderung menunggu sampai ada indikator kuat yang memberikan gambaran investasi mana yang akan memberikan keuntungan yang maksimal. Oleh karena itu, cukup dipahami jika sampai akhir 2017 nilai tukar rupiah terhadap dolar Amerika Serikat tetap stabil bertengger di angka Rp13.300–Rp13.500 per dolar. Stabilnya nilai tukar rupiah terhadap dolar Amerika Serikat menjadi pertanda bahwa gelombang capital reversal belum terjadi di Indonesia.
Namun, bagi Indonesia, kebijakan Trump ini menjadi faktor penghambat bagi pertumbuhan dan perkembangan perekonomian Indonesia. Dalam beberapa bulan terakhir, neraca pembayaran Indonesia bernilai positif yang menandakan kinerja ekspor dan industri Indonesia mulai membaik. Pasar modal Indonesia juga mencatatkan prestasi yang sangat memuaskan. Menjelang akhir 2017, indeks harga saham gabungan (IHSG) menembus angka 6.000 poin dan menjadi rekor sepanjang sejarah pasar modal Indonesia. Selain itu, kapitalisasi pasar modal Indonesia mencatatkan rekor baru dengan menembus angka Rp6.600 triliun. Tingginya kapitalisasi pasar modal tersebut menandakan telah terjadi capital inflow yang cukup besar ke dalam pasar modal RI. Dengan kinerja perekonomian yang cukup ciamik itu, seharusnya nilai tukar rupiah terhadap dolar AS mengalami penguatan. Penawaran dolar Amerika di pasar keuangan Indonesia seharusnya mengalami peningkatan seiring dengan positifnya neraca perdagangan dan pembayaran Indonesia dan adanya capital inflow yang terjadi di pasar modal. Kedua kondisi itu seharusnya semakin menguatkan nilai tukar rupiah terhadap dolar Amerika secara signifikan. Namun, bertambahnya pasokan dolar Amerika di pasar keuangan Indonesia tidak serta-merta menguatkan mata uang rupiah terhadap dolar Amerika. Kondisi ini menjadi bukti kuat adanya Trump effect dari kebijakan pengetatan moneter dan pemangkasan pajak
Dua realitas
yang telah dijelaskan sebelumnya. Peningkatan pasokan dolar Amerika di pasar keuangan Indonesia sepertinya diimbangi capital outflow sebagai respons positif investor terhadap kebijakan ekonomi yang telah diambil Trump. Pada satu sisi Indonesia mengalami capital inflow akibat kinerja ekonomi yang mulai membaik, tetapi di sisi lain terjadi capital inflow sebagai akibat adanya Trump effect. Fenomena persistennya nilai tukar rupiah terhadap dolar AS di tengah membaiknya perekonomian Indonesia merupakan pertanda adanya adu kekuatan antara Trump effect dan prospek profitabilitas investasi Indonesia. Untuk sementara bandul kemenangan di antara adu kekuatan itu masih berada di tengah ketika arus modal yang masuk dengan arus modal yang keluar relatif sama. Namun, posisi sama kuat ini tidak akan berlangsung lama. Sebagai orang yang sangat rasional, para investor akan cepat sekali berpaling ke pihak yang menawarkan keuntungan investasi yang maksimal. Para investor akan memilih negara yang akan menghasilkan tingkat profitabilitas paling tinggi. Jika Indonesia bisa menawarkan apa yang diharapkan para investor global, bandul kemenangan akan berada di pihak Indonesia. Sebaliknya, jika tidak bisa menawarkan apa yang diharapkan investor, Indonesia akan mengalami capital outflow dan capital reversal yang sangat besar. Dengan kata lain, jika tidak bisa menawarkan apa yang diharapkan investor, pada 2018 Indonesia akan mendapatkan kado tahun baru yang pahit, yaitu kehilangan sebagian besar modalnya baik di sektor riil maupun di sektor keuangan.
Dalam Menulis Politik, RI sebagai Utopia, Kleden (2001) pernah menyitir bahwa dunia ini memiliki dua realitas, realitas simbolis dan sosial. Aturan dan hukum wujud dari dunia simbolis itu, sedangkan praktik aturan dan hukum bagian dari realitas sosial. Das sollen das sein dalam bahasa filsafat. Dua dunia ini memiliki rasionalitas dan argumentasi masing-masing. Semuanya mengarah ke satu tujuan. Kemaslahatan umat manusia. Kebahagiaan dan kesejahteraan masyarakat. Yang ingin disampaikan Kleden sebetulnya soal tumpukan aturan di ruang-ruang dan gedung bertingkat, tetapi aturan itu ternyata tidak berjalan di ruang sosial. Keinginan di dunia ideal tidak berjalan liner dengan yang dipraktikkan di dunia sosial. Menurut Kleden, hal itu disebabkan kita terlampau sibuk mengutak-atik aturan di dunia ideal tetapi tidak mempraktikkan aturan itu di dunia sosial. Akibatnya, RI menjadi negara utopia. Negara angan-angan. Utopia adalah hantu itu sendiri. Kleden mewanti para pengambil kebijakan di republik ini untuk tidak hanya terjebak dalam menghasilkan banyak aturan. Setumpuk aturan yang dibuat menjadi sia-sia jika aturan itu tidak dipraktikkan di level sosial. Dalam banyak kasus, perubahan itu sendiri bisa saja disebut hantu. Orang menyebutnya hantu perubahan. Disebutkan demikian karena setiap perubahan selalu memunculkan akibat lanjutan, entah positif dan bisa juga negatif. Semua yang memiliki iman pasti mengatakan bahwa Roh Absolut yang disebut Tuhan itu menginginkan manusia yang diciptakan-Nya bisa berubah ke arah yang lebih baik dengan cara yang sangat manusiawi. Pernyataan ini
bermakna bahwa siapa pun harus berjalan dalam koridor yang telah dibuat dan disepakati bersama agar perubahan itu mendatangkan kebahagiaan dan bukan mengarah ke hal-hal negatif. Di sini titik lemah kita sebagai manusia individu dan elemen sosial kita. Kita gemar menyebut perubahan, tetapi tetap pula memegang teguh status quo.
Hantu sosial politik Kita hidup di dunia sosial. Dunia sosial kita nyaris dipenuhi hantu. Ini yang harus diakui. Membaca pemberitaan media dan melihat langsung realitas sosial, sulit untuk tidak mengatakan bahwa hantu bergentayangan di mana-mana dan di hampir setiap aspek, agama, politik, keluarga, negara, pendidikan, dan beberapa lembaga lain. Di ruang agama, hantu tidak hanya muncul dalam narasi besar keselamatan jiwa yang sering disampaikan elite agama. Ketika agama dan elite agama menutup mata dan menyumbat telinga dengan realitas kemiskinan umat, hantu agama muncul di situ. Hantu agama bisa hilang jika uang yang masuk ke kas gereja, misalnya, dipakai untuk kesejahteraan umat beragama. Ketika politik diisi dengan beragam janji, hantu politik mulai muncul. Elite politik yang ingin mendapatkan kekuasaan jelas menjanjikan sesuatu yang baik kepada rakyatnya. Fakta menunjukkan sampai hari ini, kita semua terjebak dalam kemiskinan. Di ruang politik lokal, pilkada memang bukanlah hantu saat ini. Sebab, pilkada memang sungguhsungguh dilakukan. Akan tetapi, tahukah kita bahwa pilkada sebenarnya menyimpan hantu sekaligus? Pilkada menjadi hantu manakala diisi dengan beragam janji politik tanpa bukti. Masyarakat akhirnya lelap tertidur karena janji itu. Hantu di titik ini bisa menyebabkan kita semua tidak sadar diri. Toh buah akhir pilkada hanya menguntungkan satu dua elite kekuasaan. Banyak orang gigit jari atas pilkada itu. Indonesia akan memasuki tahun politik. Aroma persaingan dalam arena politik terus menghiasi wajah sosial Indonesia. Semua pihak wajib waspada. Waspada mungkin bukan karena ketidaktenangan republik. Waspada karena, bukan tidak mungkin, hantu yang disebutkan di atas, di berbagai level kehidupan, segera berubah menjadi kenyataan. Berkaitan dengan tahun politik, hantu utama bangsa kita adalah keterpecahan sosial. Sebagai entitas politik, hantu dasarnya adalah beragam janji kampanye dari mereka yang akan berkontestasi. Mempraktikkan aturan dan membumikan beragam nilai menjadi sebuah keniscayaan. Negara tidak cukup melahirkan banyak aturan. Kita menjadi bangsa yang bisa bertahan hidup jika negara dalam diri elite negara dan kekuasaan mempraktikkan aturan itu di masyarakat. Tanpa itu, Indonesia tetap menjadi utopia, hantu sosial, politik, agama, dan negara terus membayangi kita. Itulah makna tahun, tahan, dan hantu.
Kirimkan ke email: opini@mediaindonesia.com atau opinimi@yahoo.com atau fax: (021) 5812105, (Maksimal 5.500 karakter tanpa spasi. Sertakan nama, alamat lengkap, nomor telepon, foto kopi KTP, nomor rekening, dan NPWP). Setiap materi baik artikel, tulisan, maupun foto, yang telah ditampilkan di harian Media Indonesia dapat dimuat kembali baik dalam format digital maupun nondigital yang tetap merupakan bagian dari harian Media Indonesia.
Pendiri: Drs. H. Teuku Yousli Syah MSi (Alm) Direktur Utama: Lestari Moerdijat Direktur Pemberitaan/Penanggung Jawab: Usman Kansong Deputi Direktur Pemberitaan: Gaudensius Suhardi Direktur Pengembangan Bisnis: Shanty Nurpatria Direktur Keuangan dan Administrasi: Firdaus Dayat Dewan Redaksi Media Group: Bambang Eka Wijaya, Djadjat Sudradjat, Elman Saragih, Gaudensius Suhardi, Laurens Tato, Lestari Moerdijat, Rahni Lowhur Schad, Saur Hutabarat (Ketua), Suryopratomo, Usman Kansong Redaktur Senior: Djadjat Sudradjat, Elman Saragih, Laurens Tato Kepala Divisi Pemberitaan: Teguh Nirwahyudi Kepala Divisi Content Enrichment: Ade Alawi Kepala Divisi Artistik & Foto: Hariyanto Asisten Kepala Divisi Pemberitaan: Ahmad Punto, Haryo Prasetyo, Jaka Budisantosa, Mochamad Anwar Surahman, Ono Sarwono, Rosmery C. Sihombing, Sabam Sinaga, Victor JP Nababan Kepala Sekretariat Redaksi: Sadyo Kristiarto Redaktur: Adiyanto, Agus Mulyawan, Agus Triwibowo, Agus Wahyu Kristianto, Anton Kustedja, Aries Wijaksena, Basuki Eka P, Bintang Krisanti, Cri Qanon Ria Dewi, Eko Rahmawanto, Eko Suprihatno, Henri Salomo, Heryadi, Ida Farida, Iis Zatnika, Irana Shalindra, M. Soleh, Mathias S. Brahmana, Mirza Andreas, Patna Budi Utami, Raja Suhud V.H.M, Soelistijono, Sitria Hamid, Widhoroso, Windy Dyah Indriantari
Staf Redaksi: Abdillah M. Marzuqi, Adam Dwi Putra, Adhi M Daryono, Agung Wibowo, Ahmad Maulana, Akhmad Mustain, Anata Syah Fitri, Andhika Prasetyo, Asni Harismi, Astri Novaria, Budi Ernanto, Cahya Mulyana, Christian Dior Simbolon, Denny Parsaulian Sinaga, Deri Dahuri, Dero Iqbal Mahendra, Dhika Kusuma Winata, Dwi Tupani Gunarwati, Dzulfikri, Emir Chairullah, Eni Kartinah, Fario Untung, Fathia Nurul Haq, Fetry Wuryasti, Gabriela Jessica Restiana Sihite, Gana Buana, Ghani Nurcahyadi, Golda Eksa, Haufan H. Salengke, Hera Khaerani, Hillarius U. Gani, Irene Harty, Irvan Sihombing, Iwan Kurniawan, Jonggi Pangihutan M, Mohamad Irfan, Muhamad Fauzi, Nur Aivanni Fatimah, Nurtjahyadi, Panca Syurkani, Permana Pandega Jaya, Puput Mutiara, Putri Anisa Yulianti, Ramdani, Retno Hemawati, Richaldo Yoelianus Hariandja, Rommy Pujianto, Rudy Polycarpus, Satria Sakti Utama, Selamat Saragih, Sidik Pramono, Siswantini Suryandari, Siti Retno Wulandari, Sugeng Sumariyadi, Sulaiman Basri, Sumaryanto, Susanto, Syarief Oebaidillah, Tesa Oktiana Surbakti, Thalatie Yani, Thomas Harming Suwarta, Usman Iskandar, Wisnu AS, Zubaedah Hanum Biro Redaksi: Dede Susianti (Bogor); Eriez M. Rizal (Bandung); Kisar Rajagukguk (Depok); Firman Saragih (Karawang); Sumantri Handoyo (Tangerang); Yusuf Riaman (NTB); Baharman (Palembang); Haryanto (Semarang); Widjajadi (Solo); Faishol Taselan (Surabaya) DIVISI TABLOID, MAJALAH, DAN BUKU (PUBLISHING) Kepala Divisi: Budiana Indrastuti Asisten Kepala Divisi: Tjahyo Utomo Redaktur: Sri Purwandhari CONTENT ENRICHMENT Periset: Heru Prasetyo (Redaktur), Desi Yasmini S, Gurit Adi Suryo
Bahasa: Dony Tjiptonugroho (Redaktur), Adang Iskandar, Henry Bachtiar, Meirisa Isnaeni, Ridha Kusuma Perdana, Riko Alfonso, Suprianto ARTISTIK Asisten Kepala Divisi: Rio Okto Waas Redaktur: Annette Natalia, Budi Setyo Widodo, Donatus Ola Pereda, Gatot Purnomo, Gugun Permana, Marjuki, Ruddy Pata Areadi Staf Artistik: Ami Luhur, Ananto Prabowo, Aria Mada, Bayu Wicaksono, Briyan Bodo Hendro, Catherine Siahaan, Dedy, Dharma Soleh, Duta Amarta, Fauzi Zulkarnaen, Haris Imron Armani, Haryadi, Marionsandez G, Muhamad Nasir, Muhamad Yunus, Nana Sutisna, Nehemia Nosevy Kristanto, Novi Hernando, Novin Herdian, Nurkania Ismono, Nurul Arohmat, Pamungkas Bayu Aji, Reza Fitarza Z, Riri Puspa Destianty, Rugadi Tjahjono, Seno Aditya, Swielida Angraita, Tutik Sunarsih Olah Foto: Andi Nursandi, Sutarman PENGEMBANGAN BISNIS Kepala Divisi Marketing Communication: Fitriana Saiful Bachri Kepala Divisi Iklan: Gustaf Bernhard R Asisten Kepala Divisi Iklan: Wendy Rizanto Perwakilan Bandung: Sulaeman Gojali (022) 4210500; Surabaya: (031) 5667359; Yogyakarta: Andi Yudhanto (0274) 523167. KORESPONDEN Jawa Barat: Benny Bastiandy, SE (Cianjur/Sukabumi), Budi Mulia Setiawan, Depi Gunawan (Bandung), Nurul Hidayah (Cirebon), Reza Sunarya (Purwakarta), Setyabudi Kansil (Cianjur), Kristiadi (Tasikmalaya), Banten: Deni Aryanto (Tangerang Selatan) Jawa Tengah: Akhmad Safuan (Pekalongan), Djoko Sardjono
(Klaten), Ferdinand (Solo), Liliek Dharmawan (Purwokerto), Tosiani S (Temanggung), Supardji Rasban (Brebes), Yogyakarta: Agus Utantoro, Ardi Teristi Hardi, Furqon Ulya Himawan, Jawa Timur: Abdus Syukur (Pasuruan), Bagus Suryo Nugroho (Malang), Edy Saputra (Blitar), Heri Susetyo (Sidoarjo), Khoirul Hamdani (Banyuwangi), Muhammad Ahmad Yakub (Bojonegoro), Muhammad Ghozi (Madura), Sunarwoto (Madiun) Aceh: Amiruddin Abdullah (Pidie), Hendra Saputra (Banda Aceh), Sumatra Utara: Januari Hutabarat (Taput), Puji Santoso, Yennizar (Medan), Sumatra Barat: Hendra Makmur, Yose Hendra (Padang), Riau: Bagus Himawan, Rudi Kurniawansyah (Pekanbaru), Kepri: Hendry Kremer (Batam), Bangka Belitung: Rendy Ferdiansyah (Pangkalpinang), Bengkulu: Marliansyah, Jambi: Solmi, Lampung: Ahmad Novriwan (Bandarlampung), Kalimantan Barat: ArisMunandar (Sungai Raya), Kalimantan Tengah: Surya Suryanti (Palangkaraya), Kalimantan Selatan: Denny Susanto (Banjarmasin), Kalimantan Timur: Syahrul Karim (Balikpapan), Sulawesi Utara: Voucke Lontaan (Manado), Sulawesi Tengah: M Taufan SP Bustan (Palu), Subandi Arya (Poso), Sulawesi Barat: Farhanuddin (Mejene), Sulawesi Tenggara: Abdul Halim Ahmad (Kendari), Sulawesi Selatan: Lina Herlina (Makassar), Bali: Arnoldus Dhae (Denpasar), Gede Ruta Suryana (Kuta), NTT: Alexander Paulus Taum (Lembata), Palce Amalo (Kupang), Maluku Utara: Burhanuddin Arsyad (Ternate), Maluku: Hamdi Jempot (Ambon), Papua: Marcelinus Kelen (Jayapura) Telepon Layanan Pembaca: (021) 5821303
Telepon Iklan: (021) 5812113, 5801480 Fax Iklan: (021) 5812107, 5812110 Fax Customer Service: (021) 5820476, Telepon Sirkulasi: (021) 5812095, Telepon Distribusi: (021) 5812077, Telepon Percetakan: (021) 5812086, Harga Langganan: Rp89.000 per bulan (Jabodetabek), di luar P. Jawa + ongkos kirim, No. Rekening Bank: a.n. PT Citra Media Nusa Purnama Bank Mandiri - Cab. Taman Kebon Jeruk: 117-009-500-9098; BCA - Cab. Sudirman: 035-3065014, Diterbitkan oleh: PT Citra Media Nusa Purnama, Jakarta, Alamat Redaksi/Tata Usaha/Iklan/Sirkulasi: Kompleks Delta Kedoya, Jl. Pilar Raya Kav. A-D, Kedoya Selatan, Kebon Jeruk, Jakarta Barat - 11520, Telepon: (021) 5812088 (Hunting), Fax: (021) 5812105 (Redaksi) e-mail: redaksi@mediaindonesia.com, Percetakan: Media Indonesia, Jakarta, ISSN: 0215-4935, Website: www.mediaindonesia.com DALAM MELAKSANAKAN TUGAS JURNALISTIK, WARTAWAN MEDIA INDONESIA DILENGKAPI KARTU PERS DAN TIDAK DIPERKENANKAN MENERIMA ATAU MEMINTA IMBALAN DENGAN ALASAN APA PUN
SUARA ANDA
RABU, 27 DESEMBER 2017
EDITORIAL
Tanggapan Editorial
26 Desember 2017
Tidak Ada Anutan
TIDAK ada elite politik di negeri ini, tidak ada sosok negarawan lagi di negeri ini. Yang ada kelompok orang-orang yang hanya bernafsu berkuasa dan menguasai negeri ini dengan cara apa pun. Makanya, perilaku maling/korupsi di sini tidak akan pernah bisa berkurang. Sangat mustahil bila dikatakan bisa hilang.
Keteladanan Elite di Tahun Politik S ALAH satu fungsi partai politik ialah sebagai sarana pendidikan politik bagi anggotanya dan masyarakat luas. Pendidikan politik itu penting agar masyarakat menjadi warga negara Indonesia yang sadar akan hak dan kewajiban dalam kehidupan bermasyarakat, berbangsa, dan bernegara. Fungsi pendidikan politik itu yang sering diabaikan selama ini. Partai lebih gandrung bicara soal rekrutmen politik dalam proses pengisian jabatan politik. Bicara soal calon kepala daerah, calon anggota legislatif, dan calon presiden, tampaknya hal itu jauh lebih seksi bagi partai ketimbang membahas pendidikan politik. Terus terang dikatakan bahwa sebaik-baiknya pendidikan politik yang dilakukan partai ialah keteladanan para pemimpin partai. Kurangnya keteladanan dalam sikap dan perilaku sebagian pemimpin dan tokoh partai berpotensi menjadi sumber krisis multidimensi yang dialami negeri ini. Dalam konteks inilah kita m e n g a p r e s i a s i p e r ny a t a a n Presiden Joko Widodo dalam sambutannya pada Puncak Peringatan Hari Ulang Tahun Ke-11 Partai Hanura yang digelar di Semarang, Jawa Tengah, Sabtu (23/12). “Kepemimpinan parpol harus
memberikan teladan untuk rakyat, melakukan pendidikan politik untuk masyarakat. Orientasi parpol harus jelas, menjaga Negara Kesatuan Republik Indonesia, memperkuat Pancasila, dan memperkukuh Bhinneka Tunggal Ika,� ucap Presiden. Pemimpin parpol bisa diteladani jika kata dan perbuatannya berjalan seiring. Hanya pemimpin yang ujar dan lakunya satu itulah yang bisa menjadi anutan masyarakat. Jangan pernah lupa, pengalaman kita berbangsa dan bernegara menunjukkan bahwa seberat apa pun persoalan yang dihadapi, semua itu bisa diatasi kekuatan karakter para pemimpinnya. Tidaklah berlebihan jika ada yang mengatakan persoalan yang dihadapi bangsa ini sesungguhnya bukanlah defisit sumber daya, bukan pula minimnya jumlah orang pandai, melainkan bangkrutnya keteladanan para pemimpin. Tatkala tokoh anutan sulit ditemukan, pada saat itulah anak-anak zaman sekarang mencari keteladanan dalam sosok rekaan. Sudah saatnya pemimpin parpol menjadi anutan generasi muda, apalagi menyongsong pemilihan kepala daerah serentak tahun depan yang dilanjutkan
@antoniusadiwinanto
Kepercayaan Buruk
KEPERCAYAAN publik terhadap partai politik buruk sekali, apalagi ketika Setya Novanto jadi ketua parpol, ia tersangkut kasus KTP-E dan mendekam di penjara KPK. Dibutuhkan komitmen para ketua partai politik yang jujur, bersih, pintar, agamais, nasionalis, dan berpihak pada rakyat. Semua itu untuk memperbaiki citra parpol.
@bambang_saptono
Keteladanan Minim dengan pemilihan anggota legislatif dan presiden pada 2019. Tidak sebatas pemimpin parpol, para calon kepala daerah, calon anggota legislatif, dan calon presiden pun hendaknya menampilkan diri menjadi sosok anutan. Jika negeri ini memiliki banyak tokoh anutan, niscaya generasi muda tidak lagi mencari keteladanan dalam dunia fiksi. Begitu juga sebaliknya, tatkala negeri ini defisit tokoh anutan, terpaksa kita menengok batu nisan para negarawan. Belumlah terlambat para pemimpin parpol untuk menjadi anutan. Tahun politik mestinya menjadi momentum emas menjadikan diri mereka sebagai to-
Untuk mencegah terjadinya penyakit difteri ini, seharusnya kita tidak berpikiran dangkal dan memandang dengan sebelah mata tentang program imunisasi. penyakit yang akan dilawan. Oleh karena itu, sakit setelah imunisasi bukan berarti sepenuhnya buruk bagi anak, melainkan sebagai orientasi dan adaptasi bagi tubuh. Untuk mencegah terjadinya penyakit difteri ini, seharusnya kita tidak berpikiran dangkal dan memandang dengan sebelah mata tentang program imunisasi. Program ini dicanangkan bukan sekadar pelepasan tugas pemerintah terhadap rakyatnya. Program itu me-
rupakan bentuk tanggung jawab pemerintah dalam menanggulangi dan menangani serta bentuk kepedulian pemerintah kepada masyarakatnya. Imunisasi bukan untuk membunuh manusia, melainkan untuk menyelamatkan manusia dengan langkah preventif sebelum terjadi. Oleh karena itu, sebelum difteri datang melanda, ikutilah program pemerintah dengan memberikan imunisasi DPT kepada anak sesuai dengan jadwal yang ditentukan. Adapun pemberian imunisasi DPT (difteri, tetanus, pertusis) diberikan sebanyak lima kali sejak bayi berusia 2 bulan. Kemudian, dilanjutkan pada bayi usia 3 bulan, 4 bulan, 18 bulan, dan usia 4-6 tahun. Untuk anak usia di atas 7 tahun diberikan vaksinasi Td atau Tdap. Vaksin Td/Tdap akan melindungi terhadap tetanus, difteri, dan pertusis harus diulang setiap 10 tahun sekali. Ini juga termasuk untuk orang dewasa.
Ade Oktavia Mahasiswa UIN Sunan Gunung Djati Bandung
KTP-E tidak Kunjung Selesai
P
ADA awal Mei 2017 saya mengurus KTP-E dan KSK baru karena pindah rumah dari Surabaya Timur ke Surabaya Barat. Saya mendapatkan surat keterangan KTP sementara dari Dinas Kependudukan dan Pencatatan Sipil Kota Surabaya. Surat
POLITIK, elite politik, partai politik. Konsep dan teorinya sih semuanya baik-baik saja. Namun, dalam pelaksanaan, mereka menjadi tokoh teladan menjadi tanda tanya, termasuk perpolitikan di Provinsi Bali, tidak bermutu.
KETELADANAN kader memang harus dibuktikan bukan dengan politik identitas.
Tidak Berpikiran Dangkal terhadap Imunisasi Difteri
T
Tidak Ada Tokoh Teladan
Keteladanan Harus Dibuktikan
Kirimkan komentar Anda atas tema: Bagaimana mencegah penyakit difteri? (18-27 Desember 2017) opini publik ke e-mail: forum@mediaindonesia.com
I DA K a d a p e ny a k i t yang tidak dapat untuk disembuhkan, apalagi penyakit seperti difteri. Penyakit yang disebabkan bakteri Corynebacterium diphtheriae ini merupakan penyakit menular dan berpotensi menyebabkan kematian bila tidak ditangani secara serius. Penyakit ini sebenarnya mampu dicegah bila ditangani sedari dini. Pencegahan penyakit ini dapat dilakukan melalui imunisasi. Pemerintah dalam hal ini, Kementerian Kesehatan, telah mewajibkan imunisasi difteri. Untuk itu, selayaknya kita ikut menjalani program yang telah dicanangkan pemerintah tersebut. N a m u n i r o n i s ny a , a d a pandangan sebagian besar masyarakat Indonesia yang beranggapan bahwa imunisasi membawa dampak yang buruk bagi anak-anak mereka. Pasalnya, setelah anak selesai di imunisasi, anak tersebut jatuh sakit. Hal ini sebenarnya keadaan yang wajar sebab imunisasi berarti memperkenalkan sistem imun anak dengan
Yuniarso Soenjotoputro
Nyoman Wardhana
Kirimkan keluhan dan komentar Anda tentang pelayanan publik ke e-mail: forum@mediaindonesia.com
FORUM
11
keterangan KTP sementara itu memang dapat dipergunakan untuk kepentingan pemilu, pemilukada, perbankan, imigrasi, kepolisian, asuransi, BPJS, pernikahan, dan lainlain. Namun, KTP sementara itu hanya berlaku 6 bulan sejak diterbitkan. Hingga kini
KTP-E saya belum juga jadi. Padahal, masa berlakunya sudah hampir habis. Mohon pihak yang berwenang dapat menanggapinya.
Iman Surabaya
koh politik sekaligus negarawan. Kesempatan emas di tahun politik tidak boleh dilewatkan begitu saja. Para pemimpin partai hendaknya menjadi pelopor yang menawarkan politik gagasan dalam setiap kontestasi, bukan mencari kemenangan dengan memainkan politik identitas. Jika sebatas mencari kemenangan kontestasi dengan politik identitas, itu artinya pemimpin partai tak kunjung naik kelas menjadi negarawan.
SAAT kuliah saya pernah mencoba bergabung ke partai politik, tetapi sulit sekali sebagai masyarakat umum (kuliah saya bukan di ilmu politik) menemukan ‘media’ yang disediakan partai politik untuk belajar. Keteladanan dari tokoh politik sangat minim saat itu. Sepertinya sekarang sudah ada beberapa partai politik yang memang fokus di pendidikan politik bagi masyarakat.
@dodesan
Setuju dengan Jokowi
BETUL sekali dan setuju dengan pernyataan Pak Jokowi.
@haryati_natesh1
Berpihak pada Rakyat
SEPERTINYA sulit untuk mencari sosok negarawan di tengah kontestasi politik. Kebanyakan elit politik lebih sibuk mengamankan posisi di pemerintahan ataupun di legislatif. Harapan besar masyarakat Indonesia politisi tetap mengedepankan keberpihakan kepada rakyat.
@bungherdi
12
RABU, 27 DESEMBER 2017
NATAL & TAHUN BARU
Jelang Libur Akhir Tahun Lalu Lintas Kendaraan Meningkat Kunjungan wisatawan baik lokal maupun mancanegara ke Bali menjelang akhir tahun mengalami peningkatan. NURUL HIDAYAH
nurul@mediaindonesia.com
M
ENJELANG akhir 2017, kendaraan yang melintasi Gerbang Tol (GT) Palimanan, Cirebon, Jawa Barat, meningkat. Kendaraan tersebut ada yang menuju Jawa Tengah atau sebaliknya ke Jakarta. Kendaraan yang masuk melalui GT Palimanan di Tol Cikopo-Palimanan (Cipali) dengan tujuan Jakarta kemarin mulai pukul 00.00 hingga pukul 12.00 WIB mencapai 14.576 kendaraan, sedangkan yang keluar dari GT Palimanan dengan tujuan Jawa Tengah dalam kurun waktu yang sama mencapai 11.399 unit. Kapolres Cirebon AKB Risto Samodra menjelaskan, pascalibur Natal warga, arus kendaraan ke Jakarta mengalami peningkatan. “Ini bisa dilihat dengan ramainya kendaraan yang memasuki GT Palimanan dengan tujuan Jakarta,” kata dia. Jumlah kendaraan tersebut, menurut Risto, di atas rata-rata kendaraan di harihari normal. “Berarti banyak warga yang mengajak keluarganya berlibur,” kata Risto. Ini dimungkinkan karena hari libur sekolah masih cukup panjang hingga memasuki awal 2018 mendatang. Terkait dengan puncak arus balik yang diperkirakan pada 1 Januari, pengamanan ketat akan dilakukan. “Baik di jalur mudik maupun di titik-titik keramaian malam tahun baru,” kata Risto. Selain pengamanan jalur mudik, anggota kepolisian akan melakukan pengamanan hingga rekayasa lalu lintas di sejumlah titik yang biasanya digunakan warga Cirebon untuk merayakan malam pergantian tahun. Dengan demikian, arus lalu lintas di
tempat-tempat wisata tidak stagnan. “Di sejumlah titik rawan kriminalitas, personel juga kami tempatkan, di luar personel yang menjaga lalu lintas,” kata Risto. Volume kendaraan yang meningkat juga terjadi di kawasan Cipanas, Kabupaten Cianjur, hingga ke Puncak, Kabupaten Bogor, Jawa Barat, kemarin siang. Akibatnya, arus kendaraan dari arah Cianjur menuju ke Bogor ditutup sementara waktu mulai pukul 12.00 WIB. “Penutupan arus kendaraan ini sifatnya situasional. Ini untuk mengurai kepadatan kendaraan di kawasan Cipanas hingga Puncak Bogor,” jelas Kasatlantas Polres Cianjur AK Rendy Setia Permana melalui Kanit Turjawali Ipda Yudistira, kemarin. Penutupan sementara arus kendaraan dimulai dari perempatan Tugu Lampu Gentur. Ia mengimbau para pengedara mobil maupun jenis kendaraan lainnya yang akan menuju Puncak, Bogor, agar menggunakan jalur alternatif melalui Jonggol atau Sukabumi.
Kunjungan ke Bali Dari Bali dilaporkan, kunjungan wisatawan baik lokal maupun mancanegara terus meningkat. Arus lalu lintas penyeberangan di Pelabuhan Ketapang, Banyuwangi, menuju Pelabuhan Gilimanuk pada 25 Desember 2017 pukul 08.00 hingga 26 Desember 2017 pukul 08.00 Wita tercatat 33 kapal atau naik 10% jika dibandingkan dengan tahun lalu yang hanya 30 kapal. Penumpang yang terangkut sebanyak 33.209 orang atau naik 12% jika dibandingkan dengan tahun lalu yang hanya 29.261 orang. Sementara itu, penumpang yang keluar dari Pelabuhan Gilimanuk menuju Pulau Jawa di periode yang sama sebanyak
ANTARA/RAISAN AL FARISI
33.907 orang atau naik dari tahun lalu sebanyak 20.606 orang. Hal yang sama juga terjadi di Bandara Ngurah Rai. Pada 25 Desember 2017 lalu lintas pesawat naik 9,01% atau 121 penerbangan dengan jumlah penumpang 16.609 orang masuk Bali dari pasar domestik. “Jadi dampak Gunung Agung sudah tidak berpengaruh lagi. Buktinya kedatangan melalui Bandara Ngurah
Rai terus meningkat jelang pergantian tahun,” ujar Humas PT Angkasa Pura Ngurah Rai Arie Ashanurrohim. Jumlah kedatangan pesawat internasional sebanyak 80 pesawat pada 25 Desember 2017 atau naik 12,68% bila dibandingkan dengan periode yang sama 2016 yang hanya mencapai 71 pesawat. Total penumpang yang masuk ke Bali 14.076 orang. (BB/OL/RS/PS/S-1)
Natal dan Gelisah Invasi Ideologi ATMOSFER Natal masih terasa di berbagai daerah dan ibu kota Tiongkok, kendati 25 Desember di ‘Negeri Tirai Bambu’ itu bukanlah hari libur nasional. Kantor pemerintahan dan pelayanan umum tetap beroperasi. Sekolah-sekolah, mulai tingkat dasar hingga perguruan tinggi pun tetap menjalankan rutinitas normal pada saat Natal. Bahkan, para pelajar di perguruan tinggi dan sekolah menengah Tiongkok tengah bergelut dengan ujian akhir semester yang digelar mulai akhir Desember 2017. Oleh sebab itulah, para pelajar asal Indonesia yang menimba ilmu di negara terpadat di dunia itu telah merayakan Natal jauh hari sebelumnya. Perayaan Natal di Kedutaan Besar RI di Beijing misalnya, digelar Sabtu (16/12) lalu diikuti sekitar 200 orang. Di antara warga Tiongkok, tahun ini perayaan Natal memantik kontroversi. Pasalnya, sempat beredar larangan akan perayaan Natal dari sejumlah jaringan Partai Komunis Tiongkok (Chinese Communist Party/ CCP) tingkat provinsi. Larangan selebrasi Natal bagi anggota CCP itu merupakan yang terbaru, setelah sebelumnya ada larangan untuk merayakan Valentine, Paskah, April Mop, dan Halloween. Media lokal pun diminta untuk tidak memublikasikan berita yang berkaitan dengan Natal. Adapun gerakan antiperayaan festival ala barat itu mulai bergulir dalam sedekade ini, seiring dengan memudarnya perayaan tradisional Tiongkok, seperti Festival Musim Gugur, dan meningkatnya kekhawatiran akan invansi ideologi barat.
ANTISIPASI MACET: Foto udara jalan layang Tol Gedebage di Bandung, Jawa Barat, kemarin. Untuk mengantisipasi kemacetan di gerbang Tol Cileunyi pada libur Tahun Baru 2018, PT Jasa Marga akan membuka pintu tol di KM 149 Gedebage yang belum sepenuhnya rampung.
Dalam cicitannya di Twitter, akun @szshu sempat berkabar perihal larangan festival tradisi Barat oleh sebagian pihak CCP. ‘Liga Pemuda Komunis (CYL) di Anhui menuliskan di Weibo pada 17 Desember lalu bahwa Natal mestinya dipandang sebagai festival yang mempermalukan Tiongkok lantaran latar belakang sejarah invasi Barat di sana. Sejumlah otoritas CCP telah melarang anggota mereka merayakan festival-festival Barat. Di Hengyang, Hunan, pun Departemen Disiplin CCP melarang anggota dan pejabat partai, juga keluarga mereka, untuk menghadiri pesta Natal,’ tulisnya. Meski begitu, banyak mal di Tiongkok kemarin tetap berhiaskan pohon cemara dan atribut Natal lain. Sejumlah rumah makan ‘menghadirkan’ Sinterklas, dan lagu-lagu Natal tetap diputar di sejumlah area publik. Bagi umat kristiani, Natal memang menjadi hari raya keagamaan yang sakral, tapi nampaknya bagi sebagian besar kawula muda Tiongkok, Natal lebih mirip dengan perayaan belanja alias shopping festival. Tidak mengherankan, jika Taobao, TMall, dan sejumlah platform belanja daring lain menggelar gebyar diskon saat Natal. Kendati ada perdebatan mengenai boleh atau tidaknya merayakan Natal, kenyataannya Desember telah menjadi momentum yang tidak kalah komersial dengan perayaan lain. Belakangan, harian Global Times, media massa konservatif yang dijalankan pemerintah, mengemukakan larangan perayaan Natal yang dihebohkan banyak media asing sesungguhnya hanyalah kebijakan yang bersifat lokal. Bukan nasional. “Anggota Partai Komunis Tiongkok di kotakota besar seperti Beijing dan Shanghai tidak mendapat informasi soal itu. Restriksi itu berasal dari daerah dan lembaga tertentu atas dasar pertimbangan keamanan umum, dan tidak ada kaitannya dengan memboikot Natal,” tulis harian itu. (Ant/The Wire/ Financial Times/S-2)
ANTARA/RAISAN AL FARISI
MENIKMATI PEMANDANGAN: Wisatawan menikmati pemandangan kawah Gunung Tangkuban Parahu di Bandung Barat, Jawa Barat, Senin (25/12). Pengelola wisata Gunung Tangkuban Perahu mencatat sekitar 7.000 wisatawan lokal maupun asing berkunjung ke Tangkuban Parahu pada hari libur Natal.
REGIONAL
RABU, 27 DESEMBER 2017
13
Demokrat Mengincar Figur Publik Demi merebut hati rakyat, partai politik tidak mengutamakan kader sendiri. Artis, mantan atlet, dan pesohor dinilai lebih memikat. DEPI GUNAWAN
depi@mediaindonesia.com
S
ULIT NYA m en c ari kader yang bisa diusung dalam pilkada masih membayangi sejumlah partai meski waktu pendaftaran calon sudah mepet. Partai Demokrat, misalnya, melirik Moreno Soeprapto, yang tercatat sebagai politikus Partai Gerindra. Sekretaris Partai Demokrat Jawa Timur Renville Antonio mengaku sudah menemui Moreno untuk membahas peluang mengusungnya dalam Pilkada Kota Malang 2018. “Dia akan dipasangkan dengan Gufron Marzuki, Ketua Partai Demokrat Kabupaten Malang.” Moreno ialah pembalap mobil nasional. Ayahnya, Tinton Soeprapto, juga menekuni profesi serupa. Moreno memilih Partai Gerindra sebagai pelabuhannya untuk terjun ke dunia politik. Saat ini, ia tercatat sebagai anggota DPR dari daerah pemilihan V Malang Raya. “Moreno merupakan tokoh yang layak jadi pemimpin di Kota Malang. Moreno-Gufron sangat ideal untuk mengalahkan petahana karena mereka merupakan kolaborasi generasi milenial dan Nahdlatul Ulama,” lanjut Renville. Juru bicara Partai Demokrat J a w a T i m u r , Ku s w a n t o , mengakui kemungkinan koalisi Gerindra-Demokrat di Pilkada Kota Malang 2018. Demokrat mengantongi 5 kursi di DPRD Kota Malang dan Gerindra 4 kursi. Jumlah itu cukup untuk mengusung calon. Petahana Wali Kota Malang ialah Mochammad Anton. Sampai kemarin, pendamping Anton belum diketahui.
Golkar berjuang Di Kabupaten Bandung Barat, Jawa Barat, calon yang diusung Partai Golkar, Doddy Imron Cholid, mengaku harus bekerja keras mengembalikan kepercayaan warga terhadap partainya. Beruntung ia dapat sokongan dari partai koalisi yang akan bergabung,
yakni Gerindra, Hanura, dan Partai Bulan Bintang. “Isya Allah Golkar bersama Gerindra, Hanura, dan PBB karena kami mempunyai sikap dan visi yang sama. Deklarasi kesepakatan nanti menjelang pendaftaran resmi ke Komisi Pemilihan Umum,” ungkap Doddy. Menurut dia, kesamaan ideologi dan keinginan adanya perubahan menjadi dasar utama yang mempertemukan keempat partai itu untuk berjuang demi kesejahteraan masyarakat Bandung Barat. Dengan bergabungnya keempat partai, berarti sudah lebih dari cukup untuk mengantarkan pasangan calon bupati dan wakil bupati untuk bertarung dalam pilkada. “Dengan 6 kursi Golkar di dewan, ditambah 5 dari Gerindra dan 4 dari Hanura, berarti kami sudah bisa mengusung calon bupati dan wakil bupati,” tandas Doddy. Partai koalisi sudah sepakat mengusung Doddy sebagai calon bupati, sedangkan wakilnya dari Gerindra, tapi masih menunggu nama. Koalisi itu, lanjutnya, akan bekerja keras karena elektabilitas Golkar di Bandung Barat sempat merosot setelah mantan Ketua Umum Golkar Setya Novanto tersandung kasus korupsi. “Kami sepakat untuk bangkit dan menang.” Sikap gamang juga diperlihatkan Partai Demokrasi Indonesia Perjuangan untuk berkontestansi di Bangka Belitung. Ada tiga kabupaten dan kota di provinsi itu yang akan menggelar pilkada. N a m u n , d i a k u i Ke t u a PDIP Bangka Belitung Didit Srigusjaya, partai belum memutuskan siapa calon yang akan diusung. “Di Kabupaten Bangka dan Kabupaten Belitung, kami masih melakukan survei untuk kandidat dari internal partai. Hanya di Kota Pangkalpinang kami sepakat berkoalisi dengan NasDem dan PKS mengusung Maulan Aklil yang berpasangan dengan petahana Wakil Wali Kota Muhammad Sopian,” tegasnya. (BN/RF/Ant/N-2)
ANTARA/DIDIK SUHARTONO
KAPAL PESIAR BERSANDAR: Kapal Tunda (Tug Boat) memandu kapal pesiar Genting Dream yang akan bersandar di Dermaga Jamrud Utara, Pelabuhan Tanjung Perak, Surabaya, Jawa Timur, kemarin. Kapal pesiar itu mengangkut sekitar 4.300 wisatawan asing yang berkunjung ke sejumlah tempat wisata di Kota Surabaya.
Penumpang Genting Dream Kunjungi Surabaya KAPAL pesiar Genting Dream Cruise untuk kedua kalinya mendarat di Kota Surabaya, Jawa Timur. Kemarin, dari 6.000-an penumpang, sekitar 3.000 orang turun di Kota Pahlawan. Sejumlah objek wisata mereka kunjungi, dari Balai Kota Surabaya, Tunjungan Plaza, House of Sampoerna, hingga Museum Kapal Selam. “Para wisatawan berasal dari Malaysia, Jepang, Tiongkok, dan Singapura. Yang mengunjungi Balai Kota, kami sambut dengan kesenian reog
ponorogo,” kata Kepala Dinas Kebudayaan dan Pariwisata Kota Surabaya Widodo Suryantoro. Genting Dream mulai melaut pada 16 November 2016 di Singapura. Saat itu, kapal mengarungi rute Selat Malaka, yakni Kuala Lumpur-PenangPhuket, selama lima malam. Sejak 12 Desember, Genting Dream berlayar dengan rute baru di Laut Jawa dan Bali, dengan lama lima malam. Kapal itu tercatat sebagai salah satu kapal pesiar terbesar di dunia dengan panjang 335 meter,
lantai berjumlah 18 dek, dan tinggi 40 meter. Lebih jauh Widodo mengungkapkan total wisatawan yang mengunjungi Kota Surabaya selama 2017 mencapai 24 juta orang. Mereka terdiri dari 40% wisatawan mancanegara dan sisanya wisatawan dalam negeri. “Wisatawan yang datang dari jalur laut lebih banyak daripada yang datang lewat jalur darat maupun udara,” ujarnya. Salah satu penumpang Genting Dream asal Hong
Kong, Hyadi, mengaku baru pertama kalinya datang ke Surabaya. Bersama suami dan dua anaknya, ia mengaku senang. “Ini kunjungan pertama saya dan keluarga. Cuacanya panas dan makannya sangat manis. Tarian sambutan tadi sangat bagus,” ungkapnya. Kapal pesiar Genting Dream berlabuh di Dermaga Jamrud Utara, Pelabuhan Tanjung Perak, Surabaya. “Kedatangan Genting Dream tidak mengganggu pelayanan angkutan laut,” kata Asisten Manager
Terminal Penumpang dan Roll on Roll Off, PT Pelindo III Tanjung Perak, Aji Joko Wibowo. Genting Dream memulai pelayaran dari Singapura. Setelah tiba di Surabaya, sehari kemudian kapal melanjutkan perjalanan ke Bali. Dari Celukan Bawang, Bali Utara, kapal kembali ke Singapura dengan melayari Laut Jawa. “Genting Dream ikut memperkenalkan destinasi wisata di Indonesia kepada wisatawan asing dan lokal,” kata Presiden Dream Cruises, Thatcher Brown. (AB/Ant/N-2)
K ATA P E M I M P I N
Hentikan Penebangan Hutan SEPERTI daerah lain, bencana juga datang ke Kabupaten Ciamis, Jawa Barat, saat musim penghujan. Daya dukung lingkungan yang terdegradasi membuat berkah dari langit itu menjadi petaka. Pemerintah harus bekerja keras menanggulanginya. Apa peran yang bisa dilakoni DPRD? “Kami selalu mendukung pemerintah kabupaten dalam mengatasi bencana. Banyak anggota dewan yang juga sering turun ke lapangan untuk menyosialisasikan pentingnya menjaga lingkungan,” kata Nanang Permana, Ketua DPRD Ciamis, kepada Kristiadi dari Media Indonesia. Berikut pernyataannya. Bencana alam masih sering terjadi di Ciamis, komentar Anda? Kami akui bencana di Ciamis terjadi saat musim penghujan
dan musim kemarau. Daya dukung lingkungan sangat lemah karena banyak hutanhutan yang sudah digunduli, termasuk lahan hutan milik Perhutani. Sejumlah daerah juga selalu menjadi langganan banjir, seperti Kecamatan Banjarsari, Banjaranyar, Cigayam, Sukasari, Lakbok, dan Purwadadi. Bencana di Ciamis terjadi bukan hanya karena faktor alam. Yang lebih berperan ialah kerusakan alam akibat ulah manusia. Hasilnya memang mengenaskan, jika selama 2 jam hujan deras turun, banjir dan tanah longsor pun akan terjadi.
bangan pohon. Selain itu, kami mengimbau warga untuk tidak merusak hutan, dengan datang langsung ke permukiman yang berdekatan dengan hutan. Fokus kami ialah kerusakan hutan di Gunung Sawal dan Gunung Gegerbentang yang sudah sangat gundul. Kami berharap tidak ada lagi penebangan resmi atau liar di wilayah tersebut. Langkah strategis apa yang bisa dilakukan pemkab dan DPRD untuk mengurangi bencana?
Guna mengurangi banjir dan tanah longsor, mau tidak mau, pemerintah kabupaten harus memperbaiki wilayah hulu hingga hilir sungai. Kawasan hulu, seperti Gunung Sawal dan Gegerbentang, harus
Nanang Permana
Ketua DPRD Kabupaten Ciamis
Apa yang dilakukan DPRD untuk mengurangi kerusakan hutan? Bersama pemerintah kabupaten, kami selalu meminta Perhutani mengurangi pene-
dipulihkan dengan melakukan konservasi hutan. DPRD juga sudah mengirim surat kepada Dinas Lingkungan Hidup dan Kehutanan Jawa Barat serta Kementerian LHK untuk membantu konservasi dan menghentikan penebangan pohon di wilayah hutan. Bagaimana soal penganggaran dana bencana? Kami di DPRD sudah berusaha keras meluluskan anggaran bencana yang diajukan eksekutif. Kami sadari dengan kemampuan keuangan pemerintah, dana bencana tidak akan mencukupi untuk melakukan upaya preventif sekaligus penanggulangan bencana. Karena itu, setiap anggota DPRD juga sering turun ke daerah pemilihannya untuk berbicara dengan masyarakat soal pemulihan lingkungan. (N-2)
MI/ADI KRISTIADI
Wali Kota Batu Dilantik, sonder Pejabat Lama
ANTARA/ASEP FATHULRAHMAN
CALON WALI KOTA: Ketua Pemenangan Pilkada DPP PAN
Yandri Susanto (tengah) mengangkat tangan pasangan bakal calon Wali Kota-Wakil Wali Kota Serang, Syafrudin (kiri)-Subadri, seusai penyerahan SK penugasan peserta pilkada serentak, di Kantor DPW PAN Banten, di Serang, kemarin.
HARI ini, Dewanti Rumpoko akan dilantik menjadi Wali Kota Batu oleh Gubernur Jawa Timur, Soekarwo, berdampingan dengan wakilnya, Punjul Santoso. Dewanti menggantikan suaminya, Eddy Rumpoko, yang sudah dua periode memimpin daerah itu. Sayangnya, pelantikan itu tidak akan dihadiri Eddy yang saat ini masih menjadi tahanan Komisi Pemberantasan Korupsi. Wali kota nonaktif itu ditangkap dalam kasus suap pengadaan barang dan jasa di lingkungan Pemkot Batu tahun anggaran 2017. “Pelantikan tidak akan di-
hadiri wali kota lama. Tidak ada persiapan khusus, semua dilakukan secara normal,” kata Kepala Biro Humas dan Protokol Pemerintah Provinsi Jawa Timur, Benny Sampirwanto, di Surabaya, kemarin. Menurut rencana, pelantikan Dewanti Rumpoko-Punjul Santoso akan dilakukan di Gedung Grahadi. Kemarin, geladi bersih sudah dilakukan dan diikuti Dewanti Rumpoko. Karena pelantikan tidak akan dihadiri Eddy Rumpoko, Dewanti akan menerima penyerahan jabatan wali kota dari Pelaksana Tugas Wali Kota Punjul Santoso.
“Pelantikan tidak akan dihadiri wali kota lama. Tidak ada persiapan khusus, semua dilakukan secara normal.” Benny Sampirwanto
Kepala Biro Humas dan Protokol Pemprov Jawa Timur “Semua sudah tahu ada masalah hukum dengan wali kota lama. Pemprov tidak masuk ke
ranah itu karena kami hanya menyiapkan pelantikannya,” lanjut Benny. Selain pejabat di pemerintah provinsi, pelantikan juga akan dihadiri anggota DPRD Kota Batu dan Forum Pimpinan Daerah Kota Batu. Kemarin, jajaran karangan bunga ucapan selamat untuk Wali Kota Batu yang baru sudah tampak di halaman Gedung Grahadi. KPK menggelar operasi tangkap tangan di Kota Batu pada 16 September 2017 lalu dengan menyita uang tunai sebesar Rp300 juta. Sehari kemudian, tiga orang ditahan, yakni Wali
Kota Batu Eddy Rumpoko, Kepala Bagian Unit Layanan Pengadaan Pemkot Batu Edi Setyawan, dan seorang pengusaha, Filipus Djap. Dana sebesar Rp300 juta diduga sebagai pemberian uang terkait dengan fee 10% untuk wali kota dari proyek belanja modal dan mesin pengadaan mebel Pemkot Batu 2017. Proyek itu dimenangi PT Dailba Prima dengan nilai Rp5,26 miliar. Lewat kuasa hukumnya, Yusril Ihza Mahendra, Eddy sempat mengajukan praperadilan. Namun, hakim menolak seluruh permohonannya. (FL/ BN/Ant/N-2)
14
RABU, 27 DESEMBER 2017
PERKOTAAN Mendagri Persilakan Anies Jalankan Prinsipnya
MI/SUSANTO
TAK TERKENDALI: Kendaraan pengojek parkir di trotoar menunggu calon penumpang jalur khusus bus Trans-Jakarta Tanah Abang Explorer di kawasan Jati Baru, Tanah Abang, Jakarta Pusat, kemarin. Kawasan PKL Tanah Abang makin semrawut dan tak terkendali menyusul sejumlah pengojek memasuki area PKL dan parkir di trotoar yang seharusnya steril.
Polemik TGUPP Dibawa ke Rapim Gabungan APBD itu milik berdua, milik DPRD dan Pemprov DKI. Apa pun yang menjadi keputusan mesti kesepakatan berdua. Rekomendasi Kemendagri suka tidak suka harus dijalankan. NICKY AULIA WIDADIO
nicky@mediaindonesia.com
E
VALUASI Kementerian Dalam Negeri terhadap pos penganggaran Tim Gubernur untuk Percepatan Pembangunan (TGUPP) di bawah
Biro Administrasi dan Sekretariat Daerah menimbulkan polemik. Nasib mata anggaran TGUPP sebesar Rp28,9 miliar dalam APBD DKI Jakarta itu dibicarakan hari ini. Hasil evaluasi Kemendagri terhadap APBD DKI itu akan dibahas melalui rapat pimpinan gabungan Tim Anggaran Pemerintah Daerah (TAPD) Pemprov DKI dengan DPRD DKI. Kedua pihak, baik eksekutif maupun legislatif, akan mencari jalan keluar bagi penempatan anggaran TGUPP yang oleh Kemendagri dinilai tidak tepat bila dianggarkan di bawah Biro Administrasi Setda. Pandangan para anggota DPRD DKI perihal evaluasi Kemendagri itu beragam. Anggota Badan Anggaran DPRD DKI dari Fraksi NasDem Bestari Barus menyebut secara prinsip pihaknya menyetujui rekomendasi
Kemendagri untuk memindahkan beban anggaran TGUPP dari mata anggaran di Biro Administrasi Setda ke biaya operasional gubernur. “Itu kan sudah arahan Kemendagri. Enggak mungkin bisa dilawan. Kalau gubernur mau bikin perlawanan, kita enggak ngerti, yang pasti DPRD mengikuti arahan Kemendagri,” kata Bestari, kemarin. Hal senada disampaikan Ketua Fraksi PDI-P Gembong Warsono. Rekomendasi Kemendagri, menurut dia, bersifat mengikat. Jika tidak, bisa muncul konsekuensi hukum. Hasil evaluasi Kemendagri itu juga disampaikan kepada Badan Pemeriksa Keuangan (BPK) dan Komisi Pemberantasan Korupsi (KPK). Gembong melihat masih ada kemungkinan bagi DPRD DKI untuk
meminta Gubernur DKI menuruti rekomendasi Kemendagri. “APBD itu milik berdua, milik DPRD dan Pemprov DKI. Apa pun yang menjadi keputusan mesti kesepakatan berdua. Rekomendasi Kemendagri suka tidak suka harus dijalankan,” tegasnya.
Masuk akal Sebelumnya, Gubernur DKI Jakarta Anies Baswedan menyatakan otoritas untuk menentukan mata anggaran berada di tangan Pemprov DKI. Menurutnya, rekomendasi Kemendagri bisa tidak dijalankan. Soal TGUPP yang disebutkan Kemendagri bukan satuan kerja perangkat daerah (SKPD) melainkan tim khusus gubernur sesuai Pergub No 250 Tahun 2016, menurut Anies Baswedan, bisa direvisi. Revisi dilakukan untuk memung-
kinkan anggaran TGUPP sebagai tim khusus bentukan gubernur untuk diakomodasi tetap di bawah Biro Administrasi Sekretariat Daerah. Hingga Senin (25/12), mata anggaran bagi TGUPP sebesar Rp28,9 miliar masih tercantum pada kegiatan di Biro Administrasi dan Sekretariat Daerah. Dukungan terhadap Anies datang dari Wakil Ketua DPRD DKI M Taufik. Menurut Taufik, yang partainya mengusung Anies-Sandi, penganggaran TGUPP di bawah Biro Administrasi Setda sudah tepat. Anggaran sebesar Rp28,9 miliar untuk TGUPP masuk akal dan sesuai dengan kebutuhan. Jika pos anggarannya dilimpahkan ke dana operasional gubernur, Taufik mengkhawatirkan akan mengganggu pembiayaan operasional gubernur untuk kegiatan lainnya. “Itu (Rp28,8 miliar) tidak memberatkan APBD. Itu sesuai dengan kebutuhan,” ucapnya. Ketua Komisi C DPRD DKI dari Fraksi Demokrat-PAN Santoso mengingatkan Gubernur Anies agar bijaksana dalam memutuskan nasib akhir mata anggaran TGUPP. Namun, ia juga menimbang jika anggaran TGUPP ditanggung gubernur, bisa mengganggu kegiatan operasional gubernur. (J-2)
MENTERI Dalam Negeri Tjahjo Kumolo mempersilakan Anies Baswedan menjalankan prinsipnya terkait dengan penganggaran Tim Gubernur untuk Percepatan Pembangunan (TGUPP) di bawah Biro Administrasi dan Sekretariat Daerah. “Evaluasi Kemendagri objektif. Kalau tidak dipakai, ya, silakan, yang penting Kemendagri sudah mengingatkan. Kalau nanti berpotensi jadi temuan BPK, setidaknya Kemendagri sudah mengingatkan,” kata Tjahjo melalui pesan singkat, kemarin. Evaluasi Kemendagri merekomendasikan anggaran TGUPP dan kegiatan khusus lainnya dibebankan pada pos Belanja Penunjang Operasional Gubernur dan Wakil Gubernur DKI Jakarta. Rekomendasi itu berpedoman pada ketentuan Pasal 8 huruf H Peraturan Pemerintah Nomor 109 Tahun 2000. Namun, Kepala Bappeda DKI Jakarta Tuty Kusumawati mengklaim rekomendasi Kemendagri tidak memerintahkan anggaran dialihkan ke dana operasional gubernur. Kemendagri hanya meminta anggaran TGUPP tidak disertakan di bawah Biro Administrasi Setda. “Kita bisa kasih penjelasan kenapa dialokasikan di Biro Administrasi Setda. Ada argumentasinya,” cetus Tuty. Penjelasan lebih sejuk disampaikan Sekretaris Daerah DKI Jakarta Saefullah. Menurutnya, ada kemungkinan anggaran TGUPP akan diefisienkan. “Efisiensi ada, tapi timnya tidak dicoret. Besoklah kita detailkan,” kata Saefullah, kemarin. Lebih jauh mantan Wali Kota Jakarta Pusat itu menyatakan jumlah anggota TGUPP sebanyak 73 orang akan tetap dipertahankan. Jumlah itu telah dibagi berdasarkan bidangbidang keahlian. Itu, di antaranya, bidang percepatan pembangunan, bidang pencegahan korupsi, bidang harmonisasi regulasi, bidang pengelolaan pesisir, bidang ekonomi dan pembangunan. Hingga kemarin, belum ada keputusan resmi dari Pemprov DKI apakah anggaran tersebut akan dipindahkan ke dana operasional gubernur atau tetap berada di bawah Biro Administrasi Setda. (Nic/J-2)
2018, Batas Operasional Angkot Usia di Atas 10 Tahun PEMERINTAH Provinsi DKI Jakarta tengah mematangkan rencana pembatasan usia kendaraan umum. Nantinya, seluruh kendaraan umum yang berusia di atas 10 tahun dihapus secara bertahap. Kepala Dinas Perhubungan dan Transportasi (Dishubtrans) DKI Jakarta Andri Yansyah mengatakan pihaknya telah mengeluarkan edaran batas waktu izin operasi angkutan umum usia di atas 10 tahun. Izin operasi berlaku hingga 31 Desember 2018. Terhitung sejak 1 Januari 2019, semua angkutan umum yang telah melebihi batas 10 tahun tidak diizinkan beroperasi lagi. Menurut Andri, sekitar 90% angkutan umum di Jakarta telah berusia di atas 10 tahun. Jika pada 2019 masih ada yang beroperasi, pihaknya akan mengenakan tilang atau pengandangan dan menyetop izin operasinya. “Penghentian operasional angkutan umum berusia di atas 10 tahun sesuai amanat Pergub No 5 Tahun 2014 tentang Transportasi,” jelasnya. Peremajaan angkutan umum, tambah Wakil Kepala Dishubtrans DKI Jakarta Sigit Widjiatmoko, di-
Izin operasi berlaku hingga 31 Desember 2018. Terhitung sejak 1 Januari 2019, semua angkutan umum yang telah melebihi batas 10 tahun tidak diizinkan beroperasi lagi. lakukan melalui Lembaga Kebijakan Pengadaan Barang dan Jasa Pemerintah (LKPP). Para operator angkutan umum tinggal mengikuti peremajaan pada e-catalogue yang sudah diatur LKPP bekerja sama dengan PT Transportasi Jakarta. “Kami yakin tidak akan ada kekosongan meski banyak angkutan berusia lebih 10 tahun dikandangkan. Kami sudah me-rerouting trayek dan meremajakan angkutan existing,” ungkapnya. Ketua Organda DKI Jakarta Shafru-
han Sinungan mendukung kebijakan Pemprov DKI menerapkan larangan operasi angkutan umum berusia lebih 10 tahun pada 1 Januari 2019. Menurutnya, Organda sangat siap meski banyak angkutan anggota berusia lebih 10 tahun. “Paling banyak bus kecil, seribuan lebih, tapi kami sudah melakukan sosialisasi.” Berkaitan dengan semangat anggota Organda untuk meremajakan, Shafruhan mengingatkan Pemprov DKI agar jelas dan tegas menegakkan aturan operasional taksi daring yang telah mematikan angkutan umum. Pengamatannya, belasan ribu angkutan daring tidak mengikuti aturan dan tetap bebas beroperasi. Bahkan mereka mendapat tempat di Bandara Soekarno-Hatta. Organda, lanjut Shafruhan, siap membantu pemerintah menertibkan angkutan umum daring yang beroperasi dengan melanggar aturan. “Jangan sampai kami sudah mengeluarkan modal untuk meremajakan dan mengikuti aturan, ternyata angkutan online tidak mengikuti aturan tapi tetap dibiarkan beroperasi,” pungkasnya. (Mal/J-2)
MI/SUSANTO
PEMBATASAN USIA ANGKUTAN UMUM: Seorang penumpang menaiki Metromini yang interiornya kurang
layak di Terminal Blok M, Jakarta Selatan, kemarin. Dishub DKI Jakarta akan membatasi usia angkutan umum, yakni angkot yang umurnya di atas 10 tahun, izin trayeknya akan dicabut.
Beda Gubernur Beda Kebijakan, Delman kembali Boleh Beroperasi ADA pemandangan baru di lingkungan Monumen Nasional (Monas), Jakarta Pusat, kemarin. Jika selama ini ikon Jakarta itu steril dari delman, kini pak kusir bersama kereta kudanya sudah melayani rekreasi keliling Monas. Di depan Stasiun Gambir, area Istana Merdeka, Patung Kuda, hingga Balai Kota DKI, tampak berseliweran delman dengan hiasan kembang kelapa yang menarik perhatian anak-anak. Beroperasinya kembali delman di
kawasan Monas atas kebijakan Gubernur DKI Jakarta Anies Baswedan. Sebelumnya, pemerintahan Basuki Tjahaja Purnama (Ahok) mensterilkan delman maupun pedagang kaki lima. Usman, 37, kusir delman dari Kemanggisan, Jakarta Barat, mengaku senang karena si Bangor (nama kuda miliknya) boleh lagi berkeliling Monas sejak Sabtu (23/12). Selama ini si Bangor banyak diam di kandang dan hanya sesekali mengangkut anak-anak keliling permukim-
an. Di permukiman, sekali jalan ia mematok harga Rp30 ribu. Beda dengan ongkos di kawasan Monas yang berkisar Rp50 ribu-Rp100 ribu, tergantung tawaran pengunjung. “Akhirnya si Bangor jalan lagi dah di Monas. Moga-moga saja ramai seperti dulu waktu era Fauzi Bowo dan Sutiyoso. Dulu mah bisa bawa pulang uang Rp200 ribu per hari meski sekali keliling cuma Rp12 ribuRp15 ribu. Sekarang kalau ramai bisa bawa pulang uang lebih banyak lagi,” cetus Usman.
Kendati demikian, Usman mengaku cuma sedikit pengunjung yang naik delman sejak beroperasi Sabtu. Kemarin hingga sore hari Usman baru mengangkut tiga penumpang untuk rute keliling kecil dan keliling besar. Rute keliling kecil meliputi Balai Kota, Patung Kuda, dan IRTI (Ikatan Restoran dan Taman Indonesia) dengan tarif Rp30 ribu-Rp50 ribu. Sementara itu, keliling putaran besar meliputi Istana Negara, Patung Kuda, IRTI, dan kembali ke Jalan Silang Mo-
nas Tenggara. “Karena sudah dua tahun vakum mungkin belum banyak yang tahu,” ujarnya. Didi, 22, kusir lainnya dari Puri Kembangan, berpendapat lain. Harga yang relatif mahal, menurutnya, menyebabkan pengunjung enggan naik delman. Didi memberlakukan tarif Rp70 ribu untuk putaran kecil dan Rp150 ribu buat keliling besar. Seharian itu, Didi baru mengangkut sekali putaran kecil. “Baru sejalan sejak mangkal dari pukul 12.00,” ujarnya. Dia menyadari tarif
cukup mahal, tetapi cukup wajar sebab penghasilan dibagi dua dengan pemilik kuda. Seorang pengunjung sempat kaget mendengar tarif delman. Yati, 38, warga Depok, menyangka tarif sebesar Rp20 ribu. “Hah? Rp20 ribu? Sudah harga pas tuh?” kata Yati. “Bukan Rp20 ribu, Bu, tapi Rp70 ribu,” cetus abang kusir. “Oh Rp70 ribu. Mahal banget. Enggak jadi deh,” timpal Yati sambil menarik tangan anaknya pergi dari sana. (Yanurisa Ananta/J-2)
MEGAPOLITAN
Cerah berawan Berawan Berawan
Cerah berawan Berawan Berawan
Cerah berawan Hujan ringan Berawan
Cerah berawan Berawan Berawan
Cerah berawan Hujan ringan Berawan
Cerah berawan Berawan Berawan
RABU, 27 DESEMBER 2017
Cerah berawan Hujan ringan Hujan ringan
Cerah berawan Hujan ringan Hujan ringan
Berawan Berawan Berawan
15
Cerah berawan Hujan ringan Hujan ringan
JAKARTA SELATAN
Buru Pedofil, Red Notice Dilayangkan
MI/RAMDANI
JAKARTA MASIH LENGANG: Suasana kelengangan jalan lingkar Simpang Susun Semanggi di Jakarta Selatan, kemarin, Menurut data Jasa Marga sebanyak 234 ribu kendaraan meninggalkan Jakarta untuk mengisi liburan Natal dan Tahun Baru di daerah.
KOTA DEPOK
Tindakan Tegas kepada Geng Motor Pengacau K
EPOLISIAN Depok berjanji bersikap tegas terhadap geng/kelompok motor yang anarkistis dan kerap ugal-ugalan. Tidak pandang bulu, masih di bawah umur, atau dewasa yang mengacau pasti ditindak tegas. Penegasan itu disampaikan Kapolres Depok Ajun Komisaris Besar Didik Sugiarto, kemarin, seusai menetapkan delapan remaja sebagai tersangka dari 27 remaja yang merampok di Toko Fernando (TF) di Jalan Sentosa Raya, Kecamatan Sukmajaya, Kota
Depok, Minggu (24/12) dini hari. “Geng motor pengacau ketertiban umum, kita tindak sesuai ketentuan hukum. Siapa pun mereka,” tegasnya. Kapolres menjelaskan kedelapan anggota geng motor yang ditetapkan sebagai tersangka tediri dari tiga remaja dan lima anak-anak. Mereka ialah EA, 18, AP, 17, AG, 16, FF, 17, BL, 16, AB, 18, GG, 17, dan YV, 17. “Status hukum mereka telah kami naikkan jadi tersangka karena secara langsung terlibat dalam kasus penjarahan Toko Fernando, Minggu
(24/12) pukul 04.30 WIB,” jelas Didik. Didik menjelaskan, sampai dengan Selasa (26/12), anggotanya telah menangkap 27 terduga penjarahan toko baju dan boneka di Jalan Sentosa Raya, Kecamatan Sukmajaya, Kota Depok. Mereka ditangkap di empat lokasi berbeda. Sebanyak 26 pelaku ditangkap Minggu dan Senin (25/12). Satu pelaku ditangkap Selasa (26/12) pagi dan masih dalam pengembangan.
Tiga geng Didik memerinci 8 tersang-
ka itu terdiri dari 3 wanita dan 5 pria. Kelompok ini terdiri dari tiga geng, yaitu Geng Jembatan Mampang (Jepang), Geng Rawamaya Beji Rastra (RBR), dan Geng Masyarakat Tahan Dobrakan (Matador). Mereka kerap bersama-sama konvoi menggunakan motor berkeliling Kota Depok dan sekitarnya. Dari konvoi inilah, mereka berani berbuat anarkistis dan menyerang kelompok pemuda lain. “Jadi tiga komunitas ini bergabung dan melakukan aksi pada Minggu dini hari lalu,” ungkap Didik.
Mereka juga pernah melakukan aksi yang sama sebelumnya. Inventarisasi polisi, jelas Didik, geng motor ini beraksi lima kali dalam tempo sepekan, antara lain di Sawangan, Limo, dan Sukmajaya. “Kami sudah dapat ada lima laporan yang masuk dan saat ini masih mengidentifikasi laporan lainnya,” paparnya. Setiap beraksi, mereka selalu membawa senjata tajam. Namun, pengakuan tersangka, kelompoknya belum pernah melukai korban. Senjata hanya untuk mengancam. “Namun tidak menutup mereka melakukan kekerasan juga dengan sajamnya,” ujarnya. Dari penuturan tersangka, barang-barang hasil jarahan dibagi-bagi pada anggota geng. Selain itu, barang jarahan dijadikan bingkisan untuk geng lain yang datang berkunjung. (KG/J-3)
POLRES Jakarta Selatan segera melayangkan red notice terhadap warga negara asing (WNA). WNA yang asal negaranya dirahasiakan itu diduga pelaku dan sindikat pedofilia. Kapolres Jakarta Selatan Kombes Mardiaz Kusin Dwihananto berjanji memburu pelaku sampai tertangkap. Hal itu disebabkan pelaku menggunakan anak jalanan untuk melampiaskan nafsu bejatnya. “Kami masih belum tahu pasti pelaku ini dari negara mana, itulah yang kami kejar termasuk mengirimkan surat. Belum dikirim karena terbentur hari libur,” ujar Mardiaz saat dihubungi, kemarin. Red notice merupakan permintaan kepada Interpol untuk mencari dan menangkap seseorang, khususnya yang ditetapkan sebagai buron atas suatu tindakan pidana. Tindak kejahatan yang menyasar anak jalanan berusia belasan tersebut, lanjut Mardiaz, dilakukan di tempat tertentu. Korban dirayu dan diberi sejumlah uang oleh pelaku. “Dilakukan di sini, tidak dibawa keluar negeri,” imbuhnya Dalam menjalankan aksinya, ungkap Mardiaz, pemesan berkewarganegaraan asing itu menggunakan jasa empat wanita Indonesia. Salah satu-
Ikut Misa, Rumah Dimaling
Tio Pakusadewo Akhirnya Direhabilitasi
SAAT mengikuti misa Natal, rumah manajer perusahaan spare part mobil di Perumahan Budi Indah, Jalan Semeru RT 01 / RW 07 Blok B31, Kelurahan Poris, Kecamatan Batuceper, Kota Tangerang, Banten, dibobol kawanan maling. Kerugian pemilik rumah mencapai Rp1 miliar. Hal ini diketahui korban, Hendayat Daclan, 54, saat pulang melaksanakan misa Natal pada Senin (25/12) malam. Melihat rumahnya acak-acakan, Hendayat beserta istri dan tiga anaknya langsung mengecek ke seluruh ruangan rumah. Karena barang-barang berharga yang disimpan di dalam brankas dan mobil Honda CRV miliknya sudah tidak ada di tempat, Hendayat langsung melaporkannya ke Polres Metro Tangerang. “Kalau di total kerugian mencapai Rp1 miliaran,” kata Hendayat. Hendayat menduga, kawanan maling beraksi di sore hari sebab dia dan keluarganya keluar rumah untuk misa sekitar pukul 16.30 WIB dan kembali ke rumah sekitar pukul 20.00 WIB. (SM/J-3)
PERMOHONAN rehabilitasi Tio Pakusadewo yang kedapatan menggunakan narkoba jenis sabu, dikabulkan Badan Narkotika Nasional (BNN). Penegasan ini disampaikan Kabid Humas Polda Metro Jaya Kombes Raden Prabowo Argo Yuwono di Kantor Polda Metro Jaya, kemarin. “Yang bersangkutan juga sudah kita mintakan assessment dari BNN dan hasilnya adalah untuk direhabilitasi,” kata Argo. Dengan dikabulkannya permohonan tersebut, jelas Argo, nantinya aktor kawakan tersebut akan menjalani rehabilitasi di bawah pengawasan BNN dan Polda Metro Jaya. Namun, proses hukum Tio masih tetap berlanjut hingga sampai ke persidangan. Bagaimana kelanjutan kasusnya, biar hakim yang memutuskan. Sebelumnya, Wakil Direktur Reserse Narkoba Polda Metro Jaya AKBP Audie Latuheru mengungkapkan, aktor Tio Pakusadewo sudah lama mengonsumsi sabu. Terhitung sejak 10 tahun lalu. Audie mengungkapkan Tio ditangkap di rumahnya, Jalan Ampera I Nomor 38, Ragunan, Pasar Minggu, Jakarta Selatan, pada Selasa (19/12). (Mtvn/J-3)
nya Dinah, 54, yang berperan sebagai mami. Dua orang, yakni FW,18, dan DM,17, bertugas merekrut dan satu orang menjadi perantara, S, 20. “Belum tahu ini sidikat atau bukan, masih kami selldiki,” jawab Mardiaz hati-hati. Sebelumnya, dua anak jalanan yang berjualan tisu di sekitar Jakarta Selatan menjadi korban perdagangan anak. Anak berusia 11 dan 12 tahun tersebut juga menjadi korban pedofilia. Diduga, korban dijual empat wanita kepada warga negara asing senilai Rp500 ribu hingga Rp1,5 juta. Mardiaz menjelaskan kasus ini bisa diungkap setelah dua korban berinisial N dan D melapor pada Senin (18/12). Bukan hanya itu, satu korban lain juga sudah melapor ke Polres Jakarta Selatan pada Kamis (21/12). (Sru/J-3)
PENGUMUMAN PRAKUALIFIKASI Nomor : 602.1/01-POKJA/PASAR/BKS/XII/2017 Kelompok Kerja yang diangkat berdasarkan Keputusan Walikota Bekasi Nomor 027/Kep.565-KLPBJ/XII/2016 tentang Kelompok Kerja Pengadaan Badan Usaha Pelaksana Dalam Rangka Kerja Sama Pemerintah dengan Badan Usaha Dalam Penyediaan Infrastruktur di Kota Bekasi akan melaksanakan Pelelangan Metode Prakualifikasi Dua Sampul untuk Paket Pekerjaan sebagai berikut : 1. Paket 1, Pengelolaan Pasar Family Mart Kota Bekasi; 2. Paket 2, Revitalisasi Pasar Jatiasih; 3. Paket 3, Revitalisasi Pasar Kranji baru. 1.
Persyaratan Peserta Memiliki : a. Akte Pendirian dan perubahannya; b. SIUP dan Izin lainnya yang berkesesuaian; c. Pengalaman di bidang sejenis; d. Tenaga ahli di bidangnya; e. Memiliki NPWP dan telah memenuhi kewajiban perpajakan tahun pajak terakhir (SPT Tahun 2016) serta memiliki laporan bulanan PPh Pasal 21, PPh Pasal 23 (bila ada transaksi), PPh Pasal 25/Pasal 29 dan PPN (bagi Pengusaha Kena Pajak) paling kurang 3 (tiga) bulan terakhir dalam tahun berjalan. Peserta dapat mengganti persyaratan ini dengan menyampaikan Surat Keterangan Fiskal (SKF); dan f. Memiliki Kemampuan Finansial yang cukup. 2. Pendaftaran dan Pengambilan Dokumen isian Kualifikasi: Hari/Tanggal : Kamis s.d Rabu / 28 Desember 2017 s.d 10 Januari 2018 Waktu : 09.00 s.d 15.00 WIB Tempat dan alamat : Sekretariat Kelompok Kerja Bagian Fasilitasi Pengadaan Barang/Jasa Setda Kota Bekasi Jl. Jend. A. Yani No. 1 Bekasi Demikian disampaikan untuk menjadi perhatian. Bekasi, 27 Desember 2017 KELOMPOK KERJA PENGADAAN BADAN USAHA TTD
PEMERINTAH KABUPATEN CIANJUR PENGUMUMAN PEMILIHAN MITRA KERJASAMA PEMANFAATAN BARANG MILIK DAERAH Nomor : 030/ 002 /TPM Pemerintah Kabupaten Cianjur, melalui Tim Pemilihan Mitra Kerjasama akan melaksanakan Pemilihan Mitra untuk kerjasama pemanfaatan tanah dan bangunan untuk pengembangan pembangunan hotel dengan identitas sebagaimana berikut: No Jenis Barang
LINTAS BERITA
Red notice merupakan permintaan kepada Interpol, untuk mencari dan menangkap seseorang.
Luas
Status Lokasi Ket. Sertifikat BJ 989297 Hak Jl. Arif Rahman Hakim 1. Tanah 8.595 m2 Pakai No. 14 An. Pemerintah No. 26 A Kabupaten Cianjur Milik Pemerintah Kabupaten Jl. Arif Rahman Hakim Bertingkat 2. Bangunan 840,57 m2 Cianjur No. 26 A 3 Lantai Barang tersebut merupakan tanah dan bangunan eks Hotel Tirta Dahlia Cianjur dan Kantor Dinas Perikanan dan Kelautan Kabupaten Cianjur. Jadwal Pendaftaran dan Pengambilan Dokumen Prakualifikasi : Hari / Tanggal : Rabu s/d Rabu / 27 Desember 2017 s/d 10 Januari 2018 Pukul : 08.00 s/d 14.00 WIB Tempat : 1. Kantor Bidang Akuntansi dan Aset Daerah Badan Pengelolaan Keuangan dan Aset Daerah Kabupaten Cianjur Jl. KH. Abdullah Bin Nuh Jalan KH. Abdullah Bin Nuh No. 40 2. Kantor Bagian Pengadaan Barang dan Jasa Sekretariat Daerah Kabupaten Cianjur Jl. Siti Jenab No. 31 Cianjur Syarat-syarat Calon Mitra : 1. Calon mitra wajib mengambil Kerangka Acuan Kerja (KAK) sesuai waktu dan tempat yang ditentukan. 2. Setiap calon mitra wajib membuat dokumen penawaran dan syarat yang ditentukan dalam Kerangka Acuan Kerja (KAK). 3. Calon Mitra wajib melihat, mengetahui dan menyetujui aspek pemilihan mitra dari objek yang akan dikerjasamakan sesuai kondisi apa adanya (as is). 4. Pelaksanaan Aanwijzing pada hari Rabu tanggal 03 Januari 2018 pukul 09.00 – 11.00 di Kantor Bagian Pengadaan Barang dan Jasa Sekretariat Daerah Kabupaten Cianjur Jalan Siti Jenab Nomor 31 Cianjur. 5. Syarat-syarat lainnya telah dicantumkan dalam Kerangka Acuan Kerja (KAK). Cianjur, 27 Desember 2017 ttd PANITIA
PT. SUGIH ENERGY,TBK. Berkedudukan di Jakarta
Tidak lagi Menyalahkan, Bersyukur Selamat
“M
AU satu, Bu, buat suami saya. Buat ganti, dari kemarin belum ganti,” teriak perempuan yang rambutnya diikat karet gelang. “Iya, jangan sampai nanti bolong,” timpal perempuan berkerudung yang ada di sebelahnya sembari tertawa. Ungkapan bersahutan itu pun langsung disambut gelak tawa di sana, termasuk sang relawan yang memberikan bantuan berupa pakaian dalam pria. Mereka bercanda dan saling menggoda melupakan kesedihan yang ada. Itulah suasana di Sekolah Dasar (SD) 2 Empang,
Kelurahan Gudang, Kecamatan Bogor Tengah, Kota Bogor, yang dijadikan tempat pengungsian korban kebakaran, kemarin. Perempuan dengan rambut diikat itu ialah Mulyani, 37, ibu dengan dua anak. Perempuan berkerudung itu ialah Rika Marantika, yang bulan depan genap berusia 30 tahun. Rumah mereka bersebelahan. Seluruh harta benda mereka ludes terbakar. Tidak ada yang bisa diselamatkan, kecuali yang ada di badan mereka saat itu. Mereka tinggal di kawasan padat penduduk, tepatnya
di RT5/RW1, Kelurahan Gudang, Kecamatan Bogor Tengah, Kota Bogor. Senin (25/12) tepat saat umat Nasrani merayakan Natal, terjadi kebakaran gara-gara seterikaan. Akibat peristiwa pukul 13.30 WIB itu, puluhan rumah habis terbakar. Tidak ada korban jiwa dari kejadian tersebut. Dari data kelurahan per Selasa (26/12) petang, total rumah yang terbakar 33 rumah, pengungsi 62 KK/kepala keluarga dengan 219 jiwa. Dari 62 KK, ada 5 KK yang merayakan Natal. Kendati mereka mengetahui dugaan kebakaran karena setrikaan
salah satu warga di sana, Rika sadar kabakaran yang dialaminya itu musibah. Jadi percuma saling menyalahkan. Namun, lanjutnya, hal itu harus dijadikan pelajaran buat semua. “Pelajaran juga. Istilahnya jangan anggap sepele. Kalau menyeterika pada tempatnya. Ini pelajaran buat semua,” kata dia. Senada dengan yang diungkapkan Rika. Mulyani mengatakan kenal dekat dengan semua tetangga, semua korban. “Di situ semua kayak saudara. Rumah dempetan, kenal semua tetangga,” kata dia. Menurutnya, tidak perlu menyalahkan atas kejadian
yang menimpanya dan tetangganya. Mereka juga tidak ingin kejadian tersebut menimpanya. Yang terpenting, lanjutnya, selamat semua. “Alhamdulillah kita selamat semua. Kita sama-sama di sini. Ada yang ngebantu di sini. Bisa saling menguatkan. Emang biasa kayak gini, kita sekampung,” ungkapnya. Rika mengatakan dia dan yang lainnya saling menguatkan. Tertawa bareng, tidak terlalu dipikirkan, dan tidak menyalahkan orang lain. Kejadian kebakaran sebagai kecelakaan bisa menimpa semua orang. (Dede Susianti/ J-3)
IKLAN PANGGILAN RAPAT UMUM PEMEGANG SAHAM LUAR BIASA Direksi PT. SUGIH ENERGY,TBK. (“Perseroan”) dengan ini mengundang para pemegang saham perseroan untuk menghadiri Rapat Umum Pemegang Saham Luar Biasa (“RUPSLB”) yang akan diselenggarakan pada: Hari/Tanggal : Kamis / 18 Januari 2018 Pukul : 14.30 s/d selesai Tempat : Gedung Bursa Efek Indonesia Lantai 1, Ruang Seminar 1, Tower 1 Jl. Jendral Sudirman Kav-52-53 Jakarta 12910 Rapat Umum Pemegang Saham Luar Biasa ; 1. Penyampaian kinerja Perseroan meliputi : a. Blok Lemang, b. Blok Selat Panjang 2. Perubahan Susunan Kepengurusan Perseroan. CATATAN PERIHAL RAPAT : 1. Panggilan ini berlaku sebagai undangan, Perseroan tidak memberikan undangan secara terpisah kepada pemegang saham; 2. Yang berhak menghadiri rapat : a. Untuk saham-saham perseroan yang belum dimasukkan kedalam Penitipan Kolektif hanyalah pemegang saham atau para kuasa Pemegang Saham yang sah yang namanya tercatat dalam Daftar Pemegang Saham (“DPS”) Perseroan pada hari Jumat, Tanggal 22 Desember 2017 sampai pukul 16.00 WIB. b. Untuk saham-saham Perseroan yang berada dalam Penitipan Kolektif hanyalah para Pemegang Rekening atau Kuasa Rekening yang namanya tercatat sebagai Pemegang Saham Perseroan dalam rekening efek Bank Kustodian atau Perusahaan Efek dan dalam DPS pada hari Jumat, Tanggal 22 Desember 2017 sampai 16.00 WIB c. Bagi Para Pemegang Rekening Efek KSEI dalam Penitipan Kolektif diwajibkan memberikan GDIWDU SHPHJDQJ VDKDP \DQJ GLNHORODQ\D NHSDGD .6(, XQWXN PHQGDSDWNDQ .RQ¿UPDVL Tertulis Untuk Rapat (KTUR). 3. Pemegang Saham yang berhalangan hadir dapat menunjuk kuasa atau wakilnya dengan membawa Surat Kuasa dengan ketentuan bahwa anggota Dewan Komisaris,Direksi dan karyawan perseroan dapat bertindak selaku kuasa dalam Rapat akan tetapi suara yang mereka keluarkan dalam Rapat tidak dihitung dalam Pemungutan Suara. 4. Para Pemegang Saham atau Kuasanya yang menghadiri Rapat dimohon untuk menyerahkan fotocopy KTP atau tanda pengenal lainnya kepada Petugas Perseroan yang ditunjuk. 5. Untuk ketertiban Rapat, Para Pemegang Saham atau Kuasanya diharapkan sudah berada di tempat Rapat mengisi daftar hadir yang disediakan perseroan 30 (tigapuluh) Menit sebelum Rapat dimulai. Jakarta, 27 Desember 2017 PT. Sugih Energy, Tbk (Direksi)
RABU, 27 DESEMBER 2017
SELEBRITAS
Gaduh
ONLINE
Staycation di Pinggiran Kota Jakarta HIRUK pikuk Kota Jakarta yang semakin membuat penat dan bising menjadikan orang kerap mencari kawasan alternatif untuk berlibur bersama keluarga. Tak harus luar kota atau luar negeri, liburan juga dapat dilakukan di dalam kota atau sedikit ke pinggiran. Salah satunya di kawasan Gading Serpong, Tangerang, Banten. (Weekend)
Arus Mudik Natal Pelabuhan Merak Naik 106% ARUS mudik Natal melalui penyeberangan Pelabuhan Merak menuju Pulau Sumatra pada 2017 meningkat sekitar 106% jika dibandingkan dengan 2016. Demikian dikatakan Manajer Humas PT ASDP Pelabuhan Merak, Ado Warsono, di Merak, Selasa (26/12). (Nusantara)
Warga Ziarahi Makam Massal Korban Tsunami AIR mata warga Aceh menitik ketika mereka berziarah ke makam sanak saudara yang menjadi korban bencana gempa dan tsunami. Warga di pesisir Ulee Lheue, Kecamatan Meuraxa, Banda Aceh, Selasa (26/12). (Nusantara)
(021) 5821303
PEMASANGAN IKLAN:
(021) 5812113 / 5801480
HALAMAN 16
MUHADJIR EFFENDY
PODIUM
TIDAK terasa 2017 akan segera berakhir. Hal yang paling kita rasakan sepanjang tahun ini adalah kegaduhan. Apa pun yang dibicarakan selalu berakhir dengan pro dan kontra yang tajam. Akibatnya, banyak energi kita terbuang sia-sia. Padahal, banyak hal bisa kita kerjakan untuk memperbaiki kehidupan kita bersama. Bayangkan, tahun ini kita mendapatkan peringkat ‘layak investasi’ dari semua lemEBET baga pemeringkat dunia. Bahkan pekan S Suryopratomo lalu Fitch menaikkan lagi peringkat kita Dewan Redaksi Media Group dari BBB– menjadi BBB. Ini seharusnya menjadi modal kita untuk menarik lebih banyak investasi masuk ke negeri kita. Namun, karena lebih suka membuat kegaduhan, kita melepas semua peluang emas itu. Para pengusaha tetap saja bersikap ‘wait and see’. Sampai-sampai Presiden Joko Widodo bertanya heran, “Apa lagi sih yang ditunggu itu? Apa lagi yang mau dilihat itu?” Persoalan terletak pada cara pendekatan yang kita lakukan. Kita bisa mengambil contoh pembelian aset besar yang terjadi pada 2017. Tahun ini ada dua divestasi besar yang dilakukan perusahaan raksasa AS. Pertama, pelepasan aset pembangkit panas bumi yang dikelola Chevron. Kedua ialah persetujuan yang diberikan Freeport McMoran untuk memberi kesempatan Indonesia memiliki 51% saham di PT Freeport Indonesia. Dalam kasus yang pertama, pelepasan aset Chevron berlangsung lancar dan nyaris tidak ada kegaduhan yang terjadi. Star Energy milik pengusaha Prajogo Pangestu mengambil alih dua aset Chevron yang ada Gunung Darajat Garut dan Gunung Salak Bogor serta satu pembangkit panas bumi yang ada di Filipina. Star Energy membeli aset perusahaan raksasa energi dunia itu senilai US$2,3 miliar. Pengambilalihan aset Chevron oleh pengusaha Indonesia dengan mengungguli dua perusahaan raksasa Jepang sangatlah luar biasa. Ternyata pengusaha Indonesia mampu berdiri sejajar dengan perusahaan kelas dunia dan dipercaya untuk bisa membeli aset milik perusahaan AS. Saat penandatanganan kontrak pembelian di Singapura, Presdir Chevron John S Watson mengapresiasi langkah Star Energy yang dinilainya mampu memenuhi semua komitmen tepat waktu. Hal yang berbeda terjadi dalam pembelian PT Freeport Indonesia. Pertemuan antara Menteri Energi dan Sumber Daya Mineral Ignasius Jonan, Menteri Keuangan Sri Mulyani Indrawati, serta pimpinan Freeport McMoran Richard Adkerson pada awalnya sebenarnya membuka lembaran baru. Pihak Freeport untuk pertama kalinya memberi persetujuan untuk melepas saham dan menjadikan Indonesia sebagai pemegang saham mayoritas. Langkah pengambilalihan kemudian dirancang dengan menunjuk PT Inalum sebagai pemegang saham mayoritas Indonesia. Bahkan untuk memperkuat PT Inalum, Kementerian Badan Usaha Milik Negara membentuk perusahaan induk pertambangan. PT Aneka Tambang, PT Bukit Asam, dan PT Timah dimasukkan ke perusahaan induk dengan PT Inalum sebagai motornya. Sebagai ketua tim negosiasi, Sekretaris Jenderal Kementerian ESDM Teguh Pamudji sudah menempuh jalan yang benar. Untuk mendapatkan 51% saham PT Freeport Indonesia, mereka pertama mengakuisisi 40% participating interestt milik Rio Tinto. Pihak Freeport sudah menyetujui participating interestt itu bisa dikonversi menjadi saham. Selanjutnya, pemerintah Indonesia tinggal membeli sekitar 6% saham Freeport McMoran sebagai tambahan untuk menggenapi 51% saham yang kita inginkan. Selanjutnya, pemerintah seharusnya menjelaskan kepada publik langkah yang mereka lakukan itu. Pihak Freeport pun pekan lalu sudah hadir di Jakarta untuk menandatangani kesepakatan yang sudah pernah disetujui. Namun, entah mengapa, pemerintah tidak mengeksekusi rencananya dan membiarkan keputusan kembali mengambang. Apa akibat yang terjadi? Kegaduhan baru muncul kembali. Beberapa pengamat melempar isu divestasi PT Freeport batal dilakukan. Seperti biasa isu itu memancing berbagai macam reaksi. Pihak Freeport akhirnya kembali ke negaranya tanpa kepastian. Pemerintah sendiri hanya menggunakan posisi ‘bertahan dengan double cover’ atas berbagai isu yang terjadi. Ketidakjelasan ini membuat kegiatan bisnis menjadi terhambat. Ribuan karyawan Freeport di Timika kembali bekerja di tengah ketidakpastian. Bahkan dari kacamata investor dunia, ini menunjukkan ketidakjelasan dalam berbisnis di Indonesia. Seakan tidak ada keselarasan antara ucapan dan tindakan dari para pengambil keputusan di Indonesia. Padahal, tidaklah mungkin kita terus seperti burung unta yang membenamkan kepala ke dalam pasir. Pada akhirnya keputusan harus diambil. Kalaupun ada biaya yang harus dibayar, itu merupakan bagian dari risiko bisnis karena kita memang menginginkan pengambilalihan PT Freeport Indonesia. Semakin lama kita membiarkan persoalan ini menggantung, semakin panjang persepsi buruk yang harus kita terima. Tidak usah heran apabila banyak investor enggan menanamkan modal mereka di Indonesia, sebab keputusan itu bukan hanya lama, melainkan juga penuh dengan ketidakpastian. Kalau kita cepat mengambil keputusan, berbagai isu yang tidak perlu bisa dihindarkan. Seperti yang dilakukan Star Energy, kini operasi pengelolaan panas bumi sudah mereka pegang sepenuhnya. Selanjutnya, tinggal kecerdikan Star Energy untuk bisa membuat aset itu memberi manfaat optimal bagi perusahaan. Freeport pun masih menyimpan potensi yang besar. Buktinya sampai November lalu, menurut Dirjen Anggaran Askolani, dividen yang disetorkan ke negara sebesar Rp1,4 triliun. Itu untuk kepemilikan saham sekitar 9,36%.
CUSTOMER SERVICE:
Tanamkan Sikap Toleransi sejak Dini Muhadjir menyatakan melalui pesan Natal penting untuk membangun saling pengertian sesama warga bangsa dan warga sesama umat beragama di Tanah Air. SYARIEF OEBAIDILLAH
oebay@mediaindonesia.com
D
ALAM memanfaatkan hari liburan Natal, Mendikbud Muhadjir Effendy bersama keluarga menyempatkan diri mudik alias pulang kampung ke Malang, Jawa Timur. Dalam kesempatan tersebut, ia bersama anak bungsunya, Harbantyo Ken Najjar yang akrab dipanggil Tyo, memanfaatkan waktu luang mengunjungi Romo Iwan di Rumah Seminari Sekolah Tinggi Malang bertepatan dengan Hari Natal 25 Desember 2017. ”Saya sudah biasa menjalin hubungan baik dengan para fungsionaris gereja. Mengisi Hari Natal, saya silaturahim dengan para pemuka gereja baik dari kalangan Protestan maupun Katolik. Karena mereka biasanya sibuk memimpin ibadah kebaktian dan misa, saya mencari waktu senggang sembari liburan. Jadi, ini sifatnya pribadi saja, sambil membawa anak saya yang bungsu bersilaturahim,” ungkap Muhadjir Effendy yang sedang berada di Kota Malang ketika dihubungi Media Indonesia, Selasa (26/12) sore. Menurut Muhadjir, pada kunjungan itu, ia menyampaikan ucapan selamat Natal sekaligus bertemu dengan para romo dan pastor. Dia berkunjung ke dua lembaga, yakni Pendidikan Tinggi Seminari dan Sekolah Tinggi Filsafat di Malang. ”Saya bertemu dan
bersilaturahim serta mengucapkan selamat Natal,” cetusnya. Mantan Rektor Universitas Muhammadiyah Malang (UMM) itu menyatakan melalui pesan Natal penting untuk membangun saling pengertian sesama warga bangsa dan warga sesama umat beragama di Tanah Air. ”Saya rasa yang juga penting ialah membangun saling pengertian, saling pemahaman, dan toleransi satu sama lain. Bahwa pengertian toleransi adalah saling menghargai apa yang orang lain yakini, menghargai pandangan kebenaran orang lain tanpa harus mengorbankan keyakinan kita sendiri,” papar Muhadjir yang juga salah satu fungsionaris Pimpinan Pusat Muhammadiyah itu. Hemat dia, tradisi silaturahim ke sejumlah tokoh agama muslim dan nonmuslim itu ia lakukan sejak menjabat Rektor UMM. Saat ia berkunjung ke Nusa Tenggara Timur (NTT), ia berkunjung ke Uskup Agung dan saat ke Sumatra Selatan ia berkunjung ke ulama besar NU KH Mudaris. Ketika menyinggung kehadirannya bersama si bungsu Tyo, 5, yang saat ini menjalani PAUD di TK Kemendikbud Jakarta, Muhadjir yang kelahiran Madiun, 29 Juli 1956 menjelaskan tujuannya ialah putranya tersebut dapat mengenal sejak dini keanekaragaman yang ada pada bangsa ini, termasuk keanekaragaman dalam beragama. ”Ya, kebetulan kedua kakaknya sedang ikut kegiatan ibunya maka Tyo yang dapat saya ajak ikut serta dengan harapan terbiasa dengan kehidupan berbineka bahwa di sekitar dia terdapat saudara-saudara kita yang beragama lain untuk saling kenal dan saling menghormati,” cetus suami Suryan Widati itu. Dari istrinya tersebut, Muhadjir dikaruniai tiga anak, yakni Tyo dan kakaknya, Seno Shaumi Hably, 9, siswa SD Muhammadiyah Limau, Kebayoran Baru, Jakarta, serta Muktam Roya Azidan, 12, murid SMP Al Azhar Jakarta. Lebih lanjut Muhadjir mengungkapkan rasa senangnya dengan kunjungan tersebut karena Tyo menikmatinya. ”Saya senang karena Tyo menikmati kunjungan ini. Dia bisa bercanda dengan para pastor dan romo. Sebaliknya, mereka juga senang dengan Tyo,” ujarnya. Menurutnya, Tyo dikenalkan dengan pohon Natal dan kapel atau tempat ibadah. (Pro/H-3)
MI/ROMMY PUJIANTO
LORDE
ZAC EFRON
Batalkan Konser di Israel
Mendaki Natal Bersama Gunung Pasien Rumah Rayakan Natal Sakit Anak
PENYANYI sekaligus pengarang lagu asal Selandia Baru, Ella Marija Lani Yelich-O’Connor atau dikenal sebagai Lorde, 20, memutuskan membatalkan pertunjukannya di Tel Aviv, Israel, setelah kurang dari satu pekan jadwal pertunjukannya diumumkan. Keputusan untuk membatalkan pertunjukan muncul setelah dua penulis Selandia Baru, yakni Nadia Abu Shahab dan Justine Sachs, menulis surat terbuka kepadanya berjudul Ya Tuhan, ini Alasan Kami Mendesak Anda untuk Memboikot Israel. Dalam surat tersebut, kedua penulis mengatakan, mengadakan pertunjukan di Israel dapat membuat publik salah berasumsi. Dengan pertunjukan di Tel Aviv, ia akan terkesan memberikan dukungan kepada kebijakan pemerintah Israel, sekali pun tidak berkomentar mengenai situasi politik antara Israel dan Palestina. Menyusul adanya surat tersebut, panitia dari pertunjukan Lorde mengumumkan penyanyi kelahiran Selandia Baru 7 November 1996 itu membatalkan acara yang seharusnya diadakan pada 5 Juni 2018 sebagai bagian dari tur dunia. Mereka yang telah membeli tiket mendapatkan pengembalian dana dalam 14 hari kerja. Lorde seperti dikutip AceShowbiz menyatakan, “Setelah banyak berdiskusi dengan orang-orang yang memiliki banyak pandangan, menurut saya keputusan yang tepat saat ini ialah membatalkan pertunjukan.” (Ind/H-4)
AKTOR Zac Efron punya cara berbeda dalam merayakan Natal tahun ini. Pria berusia 30 tahun itu memilih mendaki gunung. Dalam akun Instagram, Zac memamerkan foto dirinya tengah berada di puncak sebuah gunung tanpa mengenakan pakaian bagian atas. Zac tampil maskulin dengan mengenakan ikat kepala berwarna hitam dan membiarkan rambut-rambut tipis tumbuh di atas bibirnya. ‘Semoga liburanmu menjadi luar biasa #happyholidays’, tulis dia dalam unggahan foto tersebut. Seperti dilansir Ace Showbiz, Zac juga berbagi lebih banyak foto saat dia mendaki gunung. Salah satu fotonya saat ia mengenakan kemeja putih dan ransel hitam. Dalam foto lain, sang aktor terlihat berjongkok di dekat tepi jurang. Sebuah topi hitam bertengger di atas kepalanya. Zac masih terlibat mempromosikan film terbarunya, The Greatest Showman, yang rencananya tayang di bioskop seluruh Amerika Serikat pada 29 Desember. Dalam sebuah wawancara baru-baru ini, dia mengungkapkan hal yang paling sulit dari produksi film itu. “Meskipun ada banyak hal yang mengganggu, untuk beberapa alasan kami berhasil dengan sangat baik. Syuting hari pertama seperti air mata dan berada di ranjang rumah sakit, lebih tertekan,” cetusnya. (Ant/H-4) AFP
JENNIFER LAWRENCE
AP
JENNIFER R Lawrence memiliki tradisi tahunan untuk merayakan Natal. Selama beberapa tahun terakhir, bintang Hunger Games itu selalu mengunjungi rumah sakit anak-anak yang berada di kampung halamannya di Louisville, Kentucky. Pada Minggu pada malam Natal tahun ini, Lawrence mengunjungi Norton’s Children’s Hospital. ‘Jennifer Lawrence berasal dari Louisville dan ia berkunjung ke Norton Children’s hari ini untuk mengunjungi pasien, keluarga, dan staf’, tulis akun Instagram Rumah Sakit Norton Children’s. “Kunjungan ini telah menjadi tradisi bagi Lawrence setiap Natal. Terima kasih, Jennifer!” Lawrence telah mengunjungi rumah sakit yang sama setiap perayaan Natal sejak 2013 ketika rumah sakit tersebut masih bernama Kosair Children’s Hospital. Pada 2016, aktris tersebut mendonasikan US$2 juta untuk membangun fasilitas baru di rumah sakit tersebut. Pada 2016, Lawrence pernah menyandang predikat artis terkaya versi Majalah Forbes. Itu tahun kedua dia mendapat predikat tersebut. Pendapatan ia bersumber dari dua franchise besar film yang dibintanginya, The Hunger Games dan X-Men.The Hunger Games Mockingjay Part 2 (2015) dan X-Men:Apocalypse (2016). (Mtv-H-4) AFP
RABU, 27 DESEMBER 2017
HALAMAN 17
HLM 18 Ekspor Ikan Nasional masih Perlu Ditingkatkan
HLM 22 Disiplinkan Murid Jangan Pakai Kekerasan
HLM 27 Bukan sekadar Pertaruhan Harga Diri
EKONOMI Sawit Butuh Aturan Khusus SEJUMLAH kalangan mendukung langkah Badan Legislasi (Baleg) DPR yang memasukkan RUU Perkelapasawitan ke Program Legislasi Nasional (Prolegnas) 2018. Anggota Komisi IV DPR Hamdhani mengatakan ada beberapa alasan utama pentingnya pembentukan RUU Perkelapasawitan. Selain sawit sebagai komoditas strategis nasional yang perlu dilindungi, keberadaan UU itu juga akan melindungi kepentingan petani sawit. “Harus ada payung hukum khusus. Hak-hak petani mestinya dilindungi karena di perkebunan sawit ini tidak hanya pengusaha besar, tapi juga ada para petani baik plasma maupun petani mandiri,” kata Hamdhani dalam keterangan tertulis di Jakarta, kemarin. Sawit, lanjutnya, saat ini telah menjadi industri besar yang banyak menyerap sekitar 30 juta tenaga kerja, baik langsung maupun tidak langsung. Bahkan sejak 2016, komoditas itu memberikan kontribusi terhadap produk domestik bruto (PDB) nasional sebesar Rp260 triliun. Jumlah tersebut menempatkan sawit sebagai komoditas yang memberikan kontribusi terbesar terhadap PDB nasional, melampaui sektor pariwisata serta minyak dan gas bumi (migas). Oleh karena itu, lanjut politikus Partai NasDem itu, pemerintah sebaiknya mendukung RUU ini. Bila terhadap sawit ini tidak dibuatkan UU khusus, dia yakin lambat laun industri sawit akan tergerus oleh komoditas sejenis yang dihasilkan negara asing. UU khusus ini juga mengamanatkan badan khusus yang mengatur soal sawit dari hulu hingga hilir. Pihaknya akan memperjuangkan adanya dana bagi hasil bagi daerah penghasil sawit. “Saat ini ada 18 provinsi yang menghasilkan sawit. Namun, tidak ada dana bagi hasil yang diberikan ke daerah. Harusnya ada dana bagi hasil sebagaimana yang terjadi di sektor migas” katanya. Wakil Sekjen Asosiasi Petani Kelapa Sawit Indonesia (Apkasindo) Rino Afrino mendukung RUU ini segera diundangkan. Menurutnya, keberadaan UU perkelapasawitan menegaskan posisi sawit sebagai komoditas strategis nasional. “UU ini kami dukung masuk Prolegnas 2018,” kata Rino. Menurutnya, saat ini terkait dengan sawit hanya dibina Ditjen Perkebunan. Sementara itu, lembaga di bawah Kementerian Pertanian tersebut tidak hanya melakukan pembinaan terhadap sawit, tapi juga membina 127 komoditas perkebunan lainnya sehingga kurang fokus. (E-1)
PLN Terangi Wilayah Pelosok Kini, sebanyak 11 desa di Pulau Halmahera dan Pulau Morotai sudah bisa menikmati pasokan listrik melalui program listrik desa. TESA OKTIANA SURBAKTI tesa@mediaindonesia.com
D
I penghujung 2017, PT Perusahaan Listrik Negara (persero) (PLN) kembali memberikan kado bagi wilayah Indonesia bagian timur. Kado manis itu berupa peresmian listrik desa (lisdes) untuk 11 desa di Pulau Halmahera dan Pulau Morotai, Maluku Utara. Ke-11 desa yang mendapatkan pasokan listrik ialah Desa Bebsili, Desa Yawanli, Desa Wayamli, Desa Marasipno, Desa Gaifoli, dan Desa Halitetor di Kabupaten Halmahera Timur. Selain itu, Desa Lou Madoro, Desa Leo Leo, Desa Saminyamau, Desa Aruburung, dan Desa Posi-Posi di Pulau Rao, Kabupaten Pulau Morotai. General Manager PLN Wilayah Maluku dan Maluku Utara Djoko Dwijatno menyampaikan keseluruhan desa tersebut merupakan wilayah kerja dari PLN Wilayah Maluku dan Maluku Utara Area Sofifi. Dengan demikian, PLN kini resmi melistriki 1.894 pelanggan baru di Halmahera dan Morotai. “Pada 2018 PLN menargetkan kembali melistriki 48 desa di Halmahera dan Morotai,” tutur dia. Djoko menjelaskan sistem pengoperasian kelistrikan di Pulau Halmahera dan Pulau Morotai tersebut menggunakan pola kerja sama operasi antara PLN dan pemerintah daerah (pemda). “Pada kerja sama ini tiap-tiap pemda membantu PLN dalam penyediaan mesin pembangkit sebagai bentuk sinergi pelayanan kelistrikan bagi masyarakat di Halmahera dan Morotai,” ungkap Djoko melalui keterangan resmi yang diterima, kemarin. Untuk melistriki Pulau Rao di Kabupaten Pulau Morotai, PLN menyediakan tiga mesin pembangkit listrik tenaga diesel (PLTD) masing-masing
berkapasitas 200 kw dan membangun jaring an tegangan menengah (JTM) sejauh 24 kms, jaringan tegangan rendah (JTR) sepanjang 8,3 kms, serta 8 trafo.
Beroperasi 24 jam Djoko berharap berope rasinya listrik desa di beberapa wilayah itu bisa meningkatkan kegiatan ekonomi masyarakat. “Terlebih, kami juga akan meningkatkan pelayanan dengan meresmikan Unit Pelayanan Daruba menjadi
unit rayon sehingga kami bisa lebih maksimal dalam melayani masyarakat di Pulau Morotai dan sekitarnya,” ujar Djoko. Pada kesempatan itu, Djoko menambahkan, enam unit pelayanan dari PLN Area Sofifi juga secara resmi menjalankan sistem operasi kelistrikan selama 24 jam, dari sebelumnya hanya 12 jam. PLN menargetkan Unit Pelayanan Patani bisa beroperasi 24 jam di akhir Desember 2017 serta Unit Pelayanan
Lolobata, Unit Pelayanan Bicoli, dan Unit Pelayanan Maffa pada akhir Januari 2018. “Itu artinya, ke depan semua sistem kelistrikan di Pulau Halmahera dan Pulau Morotai sudah beroperasi 24 jam,” tutup Djoko. Penguatan pasokan listrik di kedua pulau tersebut direspons gembira oleh Norce Tobelo, salah satu warga Kedi, Kecamatan Loloda, Kabupaten Halmahera Barat. “Tentu kami senang. Pengoperasian listrik dari 12 jam ke 24 jam oleh PLN ini jadi hadiah Natal bagi
Stok BBM dan Elpiji Terpantau Aman
ANTARA /ADITYA PRADANA PUTRA
KERAJINAN DIORAMA: Perajin membuat diorama miniatur suasana
perkotaan di rumah produksi Enggar, Panggung Lor, Semarang, Jawa Tengah, kemarin. Kerajinan yang waktu pengerjaannya dua pekan hingga dua bulan tersebut dipasarkan seharga Rp15 juta hingga Rp30 juta per set, bergantung pada luas dan tingkat kesulitan.
PT Pertamina (persero) memastikan stok bahan bakar minyak (BBM) dan liquified petroleum gas (elpiji) dalam kondisi sangat aman. Artinya stok mampu mencukupi kebutuhan hingga Tahun Baru 2018. Pertamina menjaga ketahanan stok BBM dan elpiji selama masa Satuan Tugas Natal dan Tahun Baru selama periode 18 Desember 2017 hingga 8 Januari 2018 pada posisi sangat aman, yang dijaga pada level di atas 20 hari. “Secara umum, stok BBM berada dalam level yang sangat aman dengan rata-rata ketahanan stok men-
capai di atas 20 hari selama masa Satgas Natal dan Tahun Baru pada periode 18 Desember 2017 hingga 8 Januari 2018 nanti,” ujar Vice President Corporate Communication Pertamina, Adiatma Sardjito, melalui pesan singkat, kemarin. Dia mencontohkan stok premium saat hari H Natal berada di level 27,4 hari dan di Tahun Baru pada level 27,7 hari. Secara rata-rata selama masa satuan tugas berada pada level 26,6 hari. Adapun ketahanan stok solar pada hari H Tahun Baru pada 20,4 hari, dan rata-rata selama masa satuan
masyarakat Kedi Loloda yang ada di wilayah pelosok,” tuturnya. Sebelumnya, masyarakat Papua dan Papua Barat mendapatkan kado istimewa dari PLN. Kado itu berupa aliran listrik bagi 101 desa di Papua dan Papua Barat saat memperingati Hari Listrik Nasional (HLN) Ke-72 pada tahun ini, 27 Oktober lalu. Dari jumlah tersebut, sebanyak 16 desa berada di Sorong, 4 desa di Merauke, 6 desa di Timika, 52 desa di Manokwari, 16 desa di Jayapura, dan 7 desa di Biak. (E-3)
tugas berada pada level 20,6 hari. Selanjutnya, stok pertalite pada hari H Tahun Baru pada 20,9 hari, dan rata-rata masa satuan tugas dipertahankan pada level 20,2 hari. “Pertamina juga menjaga ketahanan stok elpiji dalam kondisi yang sangat aman untuk menghadapi liburan panjang,” imbuh Adiatma. Ketahanan stok elpiji dari berada di level coverage day sangat tinggi, yakni antara 13 hari dan 18 hari. “Sesuai Permen ESDM No 26 Tahun 2009, ketahanan stok elpiji ditetapkan minimal 11 hari. Dengan demikian, stok elpiji yang kami miliki sudah berada di atas ketentuan atau dalam kondisi sangat aman sehingga menuntaskan segala kekhawatiran perihal elpiji,” tandasnya. Pertamina juga mencatat kenaikan pada BBM nonsubsidi sepanjang masa libur akhir tahun ini. (Tes/E-1)
18
SEKTOR RIIL
RABU, 27 DESEMBER 2017
Ekspor Ikan Nasional masih Perlu Ditingkatkan Peta masalah dan solusi perlu dibuat agar peluang peningkatan ekspor segera dipenuhi pelaku perikanan dalam negeri. ANDHIKA PRASETYO
andhika@mediaindonesia.com
K ANTARA/RIVAN AWAL LINGGA
PROMO AKHIR TAHUN: Pengunjung memilih barang dalam program promo di Jakarta, kemarin. Menjelang pergantian tahun, sejumlah pusat perbelanjaan di Ibu Kota memberikan potongan harga atau diskon guna menarik minat pembeli.
Opsi Pengiriman TKI ke Timteng Terbuka SETELAH kurang lebih dua tahun tidak mengirimkan tenaga kerja ke Timur Tengah, pemerintah Indonesia akan kembali ‘mengekspor’ TKI ke negaranegara di kawasan tersebut. Sebagai uji coba, kebijakan itu diberlakukan mulai April 2018 sampai April 2020. “Kita uji coba selama dua tahun. Kalau selama dua tahun tidak ada masalah dengan TKI, kita akan memperluas negaranya untuk uji coba selanjutnya,” kata Direktur Penempatan dan Perlindungan Tenaga Kerja Luar Negeri Ditjen Pembinaan Penempatan dan Perluasan Kerja Kemenaker, Soes Hindharno, dalam keterangannya, akhir pekan
kemarin. Menurut Soes, alasan dilakukan uji coba penempatan TKI dan pekerja rumah tangga (PRT) ke jazirah Arab bertujuan menekan pengiriman TKI dan asisten rumah tangga secara ilegal. Selain itu, langkah itu ditempuh untuk memenuhi keinginan masyarakat untuk bekerja di luar negeri, terutama Timur Tengah. “Apalagi permintaan dari Timteng terhadap tenaga kerja Indonesia sangat tinggi,” terangnya. Sebelumnya pada Mei 2015, pemerintah melalui Kemenaker menghentikan pengiriman TKI ke negara-negara Timteng. Penghentian pengiriman itu tertuang dalam
Peraturan Menteri Ketenagakerjaan Nomor 260 Tahun 2015. Alasannya ketika itu pengetahuan dan ketrampilan dari kebanyakan TKI belum memenuhi standar internasional sehingga kebanyakan tidak mengetahui hak mereka dalam menjalankan tugas. Selain itu, budaya di negara Timur Tengah masih menempatkan pekerja sektor domestik sebagai kelas rendah. “Sistem sponsorship majikan juga mempunyai peran kuat dalam perjanjian kerja maupun peraturan ketenagakerjaan sehingga menyulitkan pemerintah memberikan perlindungan,” ujar Soes.
Oleh karena itu, Soes mengatakan pihaknya masih mengkaji negara-negara yang akan diuji coba untuk menempatkan tenaga kerja Indonesia. “Selain negaranya, juga kotanya. Misalnya, untuk Arab Saudi kita hanya pilih Kota Jeddah dan Riyadh. Atau untuk Uni Emirat Arab, kita hanya pilih Kota Dubai dan Abu Dhabi,” katanya. Menurut Soes, yang akan dilihat dalam masa percobaan ialah TKI diberi hari libur sehari dalam sepekan. Selain itu, TKI bekerja hanya 8 jam dalam sehari, paspor dipegang TKI sendiri, gaji dibayar lancar, dan mereka diperlakukan secara manusiawi. (Cah/E-2)
EMENTERIAN Kelautan dan Perikanan (KKP) pada 2018 perlu mengupayakan berbagai kebijakan yang dapat meningkatkan ekspor komoditas perikanan nasional agar tidak terjadi kembali revisi target ekspor seperti yang terjadi pada 2017. “Mestinya KKP tidak merevisi target (ekspor) sebab berkonsekuensi pada banyak hal, tetapi lebih baik mereka fokus pada menjelaskan penyebab tidak tercapainya target ekspor sembari melakukan evaluasi dan perbaikan terhadap upaya pencapaian target pada 2018,” ungkap Koordinator Destructive Fishing Watch (DFW) Indonesia, Moh Abdi Suhufan di Jakarta, kemarin. Ia menyampaikan nilai ekspor perikanan pada 2017 yang semula ditargetkan sebesar US$7,6 miliar kemudian direvisi menjadi US$4,5 miliar. Di masa depan, menurut dia, seharusnya tidak boleh terulang penyusunan program pembangunan kelautan dan perikanan yang terlalu optimistis tanpa ada mitigasi yang mendukung situasi di tengah jalan. Abdi juga menegaskan agar KKP menelusuri penyusunan program itu dengan membuat peta masalah dan solusi sehingga peluang peningkatan ekspor segera dipenuhi para pelaku perikanan dalam negeri. “KKP perlu juga memperjuangkan agar produk per-
ikanan nasional yang diimpor oleh Uni Eropa bisa mendapatkan pengurangan tarif bea masuk guna menggenjot ekspor komoditas perikanan Indonesia,” kata Abdi seperti dikutip dari Antara.
“Indonesia sudah saatnya juga mendapatkan tarif yang sama, yakni 0% di Uni Eropa.” Nilanto Perbowo
Dirjen Penguatan Daya Saing Produk Kelautan dan Perikanan Dirjen Penguatan Daya Saing Produk Kelautan dan Perikanan KKP Nilanto Perbowo mengakui tarif bea masuk produk perikanan Indonesia di Uni Eropa masih cukup tinggi, yaitu 6%-24%, padahal sejumlah negara lainnya ada yang tidak dikenai tarif bea masuk. “Indonesia sudah saatnya juga mendapatkan tarif yang sama, yakni 0%, di Uni Eropa. Ini yang sedang kami perjuangkan,” papar Nilanto. Nilanto mengemukakan baik pihak industri nasional maupun industri global saat ini turut mendukung program pemerintah untuk menciptakan perikanan yang berkelanjutan. “Dalam hal ini, antara lain menjual produk perikanan yang berkualitas dan dengan label aman,” tuturnya.
Meningkat Kepala Pusat Kajian Pembangunan Perikanan dan Peradaban Maritim Suhana menyampaikan nilai perikanan budi daya nasional selalu meningkat pesat setiap tahun. Dengan begitu, wajar bila berbagai pihak menginginkan pemerintah bisa benar-benar fokus mengembangkan subsektor perikanan budi daya di Tanah Air. “Selama lima tahun terakhir, nilai produksi perikanan budi daya naik rata-rata per tahun sebesar 19,3%,” kata Suhana. Dia menjelaskan neraca perdagangan ekspor perikanan budi daya positif selama tiga tahun terakhir. Badan Pusat Statistik (BPS) juga mencatat pada 2016, nilai ekspor subsektor perikanan budi daya Indonesia mampu mencapai US$1,68 miliar, atau berkontribusi sebesar 40,3% atas total ekspor produk perikanan, atau naik sekitar 4,1% dari 2015. Sebelumnya, Menteri Kelautan dan Perikanan Susi Pudjiastuti meminta pembukaan penerbangan langsung di kawasan pulau-pulau terluar sebagai hubungan terdekat untuk gerbang ekspor ikan segar. Menteri Susi mengatakan ikan segar menjadi hasil produksi yang mahal untuk diekspor, tetapi tidak didukung dengan akses dan transportasi sehingga ikan segar tersebut harus dijual dalam keadaan beku. “Saya minta Pak Menko untuk meminta Menteri Perhubungan membuka jalur terluar dari utara dan selatan, terutama Indonesia Timur, ke hub karena ada kenaikan ekspor ikan segar dari Maluku ke luar. Jadi, ini butuh penerbangan langsung,” kata Susi, beberapa waktu lalu. (E-3)
ANTARA/AJI STYAWAN
PRODUKSI JAGUNG: Petani menjemur jagung seusai panen di Desa Jragung, Karangawen,
Demak, Jawa Tengah, kemarin. Badan Pusat Statistik mencatat produksi jagung nasional hingga akhir tahun ini mencapai 27.951.959 ton dengan peningkatan 4.373.546 ton, atau tumbuh sekitar 18,55% jika dibandingkan dengan produksi tahun lalu.
PT. BANK CHINA CONSTRUCTION BANK INDONESIA TBK (‘Perseroan’)
PENGUMUMAN RAPAT UMUM PEMEGANG SAHAM LUAR BIASA Dengan ini diberitahukan kepada para pemegang saham Perseroan bahwa Perseroan akan menyelenggarakan Rapat Umum Pemegang Saham Luar Biasa (“Rapat”) pada tanggal 2 Februari 2018. Sesuai ketentuan Pasal 15 ayat 1 dan ayat 3 Anggaran Dasar Perseroan dan Pasal 13 ayat 1 dan ayat 3 Peraturan Otoritas Jasa Keuangan No. 32/POJK.04/2014 tanggal 8 Desember 2014 tentang Rencana dan Penyelenggaraan Rapat Umum Pemegang Saham Perusahaan Terbuka (POJK No.32/POJK.04/2014) dan Peraturan Otoritas Jasa Keuangan No. 10/POJK.04/2017 tentang Perubahan POJK No.32/POJK.04/2014 (POJK No.10/POJK.04/2017), Pemanggilan Rapat akan dilakukan pada tanggal 11 Januari 2018 melalui 1 (satu) surat kabar harian berbahasa Indonesia yang mempunyai peredaran luas dalam wilayah Republik Indonesia, situs web Bursa Efek Indonesia, dan situs web Perseroan dalam bahasa Indonesia dan bahasa Inggris. Yang berhak hadir dan memberikan suara dalam Rapat Perseroan adalah pemegang saham yang namanya tercatat dalam Daftar Pemegang Saham Perseroan pada tanggal 10 Januari 2018 sampai dengan pukul 16.15 Waktu Indonesia Barat. Seorang pemegang saham atau lebih yang (bersama-sama) mewakili 1/20 (satu perdua puluh) atau lebih dari jumlah seluruh saham dengan hak suara yang sah yang dikeluarkan oleh Perseroan dapat mengusulkan mata acara Rapat, usulan mata acara Rapat dari pemegang saham tersebut akan dimasukkan dalam mata acara Rapat jika usul tersebut memenuhi ketentuan Pasal 14 ayat 10, ayat 11, ayat 12 dan ayat 13 Anggaran Dasar Perseroan dan Pasal 12 POJK No.32/POJK.04/2014, yakni : • Usul tersebut diajukan secara tertulis dan diterima oleh Direksi Perseroan paling lambat 7 hari sebelum Pemanggilan yaitu tanggal 4 Januari 2018 pukul 16.00 Waktu Indonesia Barat; • Mempertimbangkan kepentingan Perseroan; • Menyertakan alasan dan bahan usulan mata acara rapat; • Tidak bertentangan dengan peraturan perundang-undangan; • Merupakan mata acara yang membutuhkan keputusan Rapat; dan • Dilakukan dengan itikad baik. Jakarta, 27 Desember 2017 Direksi 3HUVHURDQ
Bisnis Jasa Logistik Serap Tenaga Kerja BISNIS logistik di Indonesia memiliki efek ekonomi dan sosial yang tinggi karena memiliki kemampuan menyerap tenaga kerja relatif banyak. Komisaris Abunawas Express, Harun Abidin, mengatakan tingkat pengembalian modal pun tergolong cepat. “Berinvestasi di usaha ini juga karena tingkat break even point atau titik impas modal yang relatif cepat, sekitar satu tahun,” katanya saat peluncuran Abunawas Express di Jakarta, sebagaimana dikutip dari Antara, Senin (25/12). Ia mengatakan bisnis ekspedisi di Indonesia menjanjikan harapan yang cukup tinggi. Setidaknya itu terlihat dari meningkatnya kebutuhan usaha jasa pengiriman barang di Indonesia seiring dengan berkembangnya perdagangan melalui jasa dalam jejaring
(daring/online). Belum lagi, kata dia, maraknya investasi asing yang menyerbu pasar ekspedisi di Indonesia. Untuk memenangi persaingan, setiap pemain, baik pemain lokal maupun asing, menawarkan pelayanan dan strategi terbaik. Sebagai pemain baru, kata Harun Abidin, pihaknya memasang strategi jasa pengiriman atau ekspedisi satu hari sampai. Sementara itu, Direktur Utama Abunawas Express M Noor Sutrisno menjelaskan harga pengiriman yang dipatok tetap, yakni Rp10 ribu per barang untuk berat maksimal 1 kilogram ke semua tujuan di wilayah Jakarta. “Barang yang dikirim akan sampai ke tujuan pada hari yang sama dan kami lindungi asuransi sehingga aman,” katanya.
Sutrisno mengajak konsumen untuk mencoba membanding kan baik dengan pengiriman daring maupun ekspedisi konvensional lainnya. Ia menyatakan pihaknya memastikan lebih murah dan kompetitif ketimbang jasa sejenis lainnya. Abunawas Express sementara waktu hanya melayani pengiriman di kawasan Jakarta dengan membuka titik layanan di pusat grosir yang tersebar di lima wilayah, seperti ITC Cempaka Mas, Jakarta Pusat; Roxy Mas, Jakarta Barat; ITC Kuningan, Jakarta Selatan; PGC Cililitan, Jakarta Timur, dan ITC Manggadua, Jakarta Utara. Namun, pada 2018 akan dibuka layanan di pusatpusat grosir di Depok, Bogor, Tangerang, dan Bekasi. (E-1)
BURSA & KEUANGAN IHSG
Nymex 58,47 57,75
57,38
57,97 57,48
57,04
15/12 18/12 19/12 20/12 21/12 22/12
6.119,42
Emas
Dow Jones 6.167,67
6.133,96
6.183,39
24.828,00
6.221,01 6.109,48
24.651,74
15/12 18/12 19/12 20/12 21/12 22/12
1.259,24
24.754,06 24.771,00
1.255,32
15/12 18/12 19/12 20/12 21/12 22/12
Rupiah/Euro
Rupiah/US$
24.852,00
24.859,00
1.265,60
1.263,72
1.274,97
1.265,04
15/12 18/12 19/12 20/12 21/12 22/12
13.578
13.558
13.587
13.552
13.579
19
RABU, 27 DESEMBER 2017
Rupiah/Yen
16.084 13.552
15/12 18/12 19/12 20/12 21/12 22/12
16.093 16.164 16.053 16.148 16.164
15/12 18/12 19/12 20/12 21/12 22/12
120,3
120,9
121,2
120,1 121,6
121,3
15/12 18/12 19/12 20/12 21/12 22/12
BTN Targetkan Gaet 500 Ribu Nasabah Baru
DOK PRUDENTIAL
EDUKASI KEUANGAN: Assistant Vice President–Head of Value Creation Prudential Indonesia, I Nyoman Widya Kusuma (kanan), berbagi tips mengelola keuangan
kepada anggota Tim Penggerak Pemberdayaan Kesejahteraan Keluarga (TP PKK) di Jakarta, pekan lalu. Tahun ini, Prudential Indonesia kembali menunjukkan konsistensi mendukung peran perempuan Indonesia dalam mengelola keuangan serta misi literasi dan inklusi keuangan pemerintah dan regulator, dengan mengadakan lokakarya literasi keuangan yang terus dijalankan setiap tahun sejak 2009.
Bank Mantap akan Go Digital PT Bank Mandiri Taspen Pos (Mantap) akan mengejar target menuju digitalisasi layanan perbankan 2018 untuk mempermudah nasabah melakukan transaksi sesuai dengan perkembangan teknologi saat ini. Direktur Utama Bank Mantap Josephus K Triprakoso sebagaimana dikutip Antara di Denpasar, Bali, pekan lalu, mengatakan salah satu tahapan menuju digitalisasi tersebut dilakukan untuk transaksi perbankan melalui telepon seluler atau mobile banking. Jos mengatakan induk perusahaan yakni Bank Mandiri sebelumnya telah menyetorkan modal sebesar Rp119 miliar dan Taspen Rp81 miliar untuk mendukung kinerja bank itu, termasuk mendorong infrastruktur digital. Untuk memperkenalkan layanan tersebut, bank yang sebelumnya bernama Bank Sinar Harapan Bali itu akan membuat strategi pendekatan yang lebih intensif kepada nasabah dengan suasana yang tidak terlalu formal. Dengan layanan digitalisasi dan strategi pendekatan dengan nasabah itu, Jos optimistis pada 2018 dapat menarik lebih banyak nasabah. Terkait dengan kinerja, Bank Mantab mencatatkan pertumbuhan aset yang melonjak signifikan yakni Rp13,2 triliun hingga November 2017 atau naik 105% ketimbang posisi sama tahun sebelumnya. Bank Mantap, lanjut dia, merealisasikan kredit hingga November 2017 sebesar Rp10 triliun atau naik 123% jika dibandingkan dengan tahun lalu. Penyerapan kredit terbesar ada pada segmentasi pensiunan mendekati hampir Rp8 triliun. Sisanya kredit mikro Rp1 triliun lebih dan retail Rp976 miliar. (E-1)
BANK Tabungan Negara (persero) Tbk (BTN) mencatat kenaikan penghimpunan dana pihak ketiga (DPK) untuk tabungan senilai Rp40,63 triliun per November 2017. Posisi tabungan naik 19,4% secara tahunan (year-on-year/ yoy) dari Rp30,12 triliun di bulan yang sama pada tahun sebelumnya. “BTN pun terus meningkatkan dana tabungan dengan menggelar program tabungan berhadiah tanpa diundi bertajuk Super Untung Zaman Now sebagai bentuk apresiasi perseroan kepada para nasabah,” tutur Managing Director Distribution Network BTN Budi Satria dalam keterangan tertulisnya terkait dengan peluncuran program tersebut di Surabaya, Jawa Timur. Budi mengatakan program tabungan itu merupakan penyempurnaan dari program undian berhadiah Serba Untung (Serbu) BTN. Penyempurnaan tersebut, tambah dia, menyesuaikan dengan gaya hidup dan kebutuhan masyarakat pada masa ini. Seiring dengan target perseroan, untuk mengapresiasi dan
menggaet lebih banyak nasabah, BTN pun kembali menggelar aktivasi Program Super Untung di daerah-daerah. Kali ini perseroan menggelar expo di Surabaya. Budi menjelaskan aktivasi yang diselenggarakan di Atrium Surabaya Town Square tersebut digelar untuk mengapresiasi dan menggaet lebih banyak nasabah di Surabaya. “Hingga kini ada lebih dari 3 juta nasabah BTN di Surabaya, Bali, dan Nusa Tenggara. Melalui program ini kami juga membidik penambahan jumlah nasabah, terutama nasabah yang membuka tabungan di kawasan tersebut,” tutur Budi. Menurut dia, nasabah hanya perlu membuka Tabungan BTN Batara dan melakukan penempatan dana dalam jangka waktu tertentu dengan nominal sesuai dengan jenis hadiah yang diinginkan. Program itu berlaku mulai Desember 2017 hingga Maret 2018. “Dengan berbagai penawaran menarik tersebut, secara total, kami membidik bisa menggaet sekitar 500 ribu nasabah baru melalui program ini.” (E-1)
IHSG bakal Melaju hingga Tutup Tahun Potensi untuk terjadi window dressing oleh emiten dan pelaku pasar masih cukup besar dilakukan hingga akhir tahun. FETRY WURYASTI
fetry@mediaindonesia.com
I
NDEKS harga saham gabungan (IHSG) diprediksi masih akan melaju dalam sisa perdagangan tiga hari pada pekan ini. Indeks akan menuju ke area resistance pada level 6.239 dan 6256. Sebelumnya IHSG ditutup menguat signifikan 0,61% di level 6221,013 pada penutupan perdagangan Jumat (22/12). Analis Binaartha Sekuritas Nafan Aji Gusta Utama mengatakan berdasarkan daily pivot dari Bloomberg, pada pekan kemarin support pertama dan kedua berada pada level 6185.030 dan 6149.045. Sementara itu, resistance pertama dan kedua berada pada
level 6239.005 dan 6256.997. Hal itu yang kemudian menjadi dasar potensi pergerakan IHSG. “Terlihat pola long white closing marubozu candle yang mengindikasikan adanya potensi bullish continuation pada pergerakan indeks saham,” ujarnya saat dihubungi, kemarin. Menjelang akhir tahun, potensi window dressing masih terjadi. Bisa diperhatikan, kata dia, indeks sektoral yang pergerakan sebelumnya menurun dan kini sudah mulai konsolidasi dan memasuki fase akumulasi, terutama dari sektor konstruksi dan agrikulutur. “Secara teknikal pada sektor agrikultur, meski downtrend, sudah mulai terbatas. Di sini ada fase akumulasi dalam
rangka membentuk pola uptrend dalam jangka panjang. Sementara itu, pada sektor konstruksi, pemerintah mementingkan pembangunan proyek infrastruktur strategis secara masif,” ujarnya. Pembangunan infrastruktur yang membutuhkan padat modal diyakini memberikan efek pada meningkatnya padat karya, seperti menyerap lapangan pekerjaan baru dan meningkatkan kegiatan ekonomi di sektor riil. Dengan demikian, hal itu memberikan efek positif terhadap meningkatnya belanja konsumsi yang menopang pertumbuhan produk domestik bruto (PDB) Indonesia. Perdagangan pada pekan ini pun masih berpotensi ramai selama sentimen positif dari
PENGUMUMAN PENUNDAAN KEWAJIBAN PEMBAYARAN UTANG ( PKPU ) & UNDANGAN RAPAT KREDITUR PERTAMA Berdasarkan Pasal 226 ayat (1) UU No.37 Tahun 2004 Tentang Kepailitan dan Penundaan Kewajiban Pembayaran Utang (UU Kepailitan) dengan mengumumkan Putusan Pengadilan Niaga pada Pengadilan Negeri Makassar No.01/Pdt.Sus.PKPU/2017/PN.Niaga.Mks tertanggal 18 Desember 2017, atas permohonan yang diajukan oleh : BAHRAIN, S.H., M.H., RIDWAN BAKAR, S.H., JEREMIAH U.H. LIMBONG, S.H., KADIR WOKANUBUN, S.H., WIN SALAMSYAH LINGGA, S.H.I, para advokat dari Kantor Hukum BAHRAIN & ASSOCIATES LAW FIRM, beralamat di Jl. Gunung Sahari No. 2, Komplek Marinatama Blok F2, Pademangan Barat, Pademangan, Jakarta Utara 14420, selaku (“Pemohon”) Terhadap : PT. GLOBAL INSPIRA INDONESIA, beralamat di Jl. Tupai No. 73 AB, Mamajang Dalam, Kec. Makasar, Kota Makasar, Sulawesi Selatan 90132 (“Termohon PKPU”) Adapun amar putusannya adalah sebagai berikut : Mengadili Dalam eksepsi : Menolak eksepsi Termohon Penundaan Kewajiban Pembayaran Utang ( PKPU ) ; Dalam Pokok Perkara : 1 Mengabulkan permohonan Penundaan Kewajiban Pembayaran Utang (PKPU) Sementara yang diajukan oleh Pemohon PKPU terhadap Termohon PKPU PT. GLOBAL INSPIRA INDONESIA, beralamat di Jalan Tupai No 73 AB, Mamajang Dalam, Kecamatan Makassar, Kota Makassar, Sulawesi Selatan 90132 ; 2 Menetapkan Penundaan Kewajiban Pembayaran Utang (PKPU) sementara terhadap Termohon PKPU PT. GLOBAL INSPIRA INDONESIA, untuk paling lama 45 (empat puluh lima) hari terhitung sejak putusan Penundaan Kewajiban Pembayaran Utang Sementara aquo diucapkan ; 3 Menunjuk Saudara ADHAR, S.H.,M.H., Hakim Pengadilan Niaga pada Pengadilan Negeri Makassar sebagai Hakim Pengawas untuk mengawasi proses Penundaan Kewajiban Pembayaran Utang (PKPU) Termohon PKPU PT. GLOBAL INSPIRA INDONESIA ; 4 Menunjuk dan Mengangkat: a Saudara TASMAN GULTOM,S.H.M.H., Kurator dan Pengurus yang terdaftar di Kementerian Hukum dan Hak Azasi Manusia Republik Indonesia dengan Surat Bukti Pendaftaran Kurator dan Pengurus No. AHU.AH.04.03-20 tanggal 10 Maret 2015, berkantor di Jalan Utama Selatan VII No. 31, RT 007, RW 004, Cengkareng Barat, Cengkareng, Jakarta Barat 11730 ; dan b Saudara TOGAR SM SIJABAT, S.H., M.H., Kurator dan Pengurus yang terdaftar di Kementerian Hukum Dan Hak Azasi Manusia Republik Indonesia dengan Surat Bukti Perpanjangan Pendaftaran Kurator dan Pengurus Nomor AHU-160 AH.04.03-2017 tanggal 24 Juli 2017, berkantor di Kantor Hukum Togar SM Sijabat & Rekan, Wisma Nugraha Lt 5, Jalan Raden Saleh No 6, Jakarta Pusat ; selaku Tim Pengurus dalam proses Penundaan Kewajiban Pembayaran Utang (PKPU) TERMOHON PKPU PT. GLOBAL INSPIRA INDONESIA ; 5 Menetapkan Sidang Permusyawaratan Majelis Hakim pada Hari Rabu, tanggal 31 Januari 2018, bertempat di Pengadilan Niaga pada Pengadilan Negeri Makasar, Jalan R.A. Kartini No 23/18, Makassar 90111; 6 Memerintahkan Tim Pengurus untuk memanggil Termohon PKPU PT. GLOBAL INSPIRA INDONESIA dan Kreditor yang dikenal dengan surat tercatat atau melalui kurir, untuk menghadap dalam sidang sebagaimana yang ditetapkan di atas ; 7 Menetapkan imbalan jasa bagi Tim Pengurus dan biaya kepengurusan akan ditetapkan kemudian setelah Tim Pengurus selesain menjalankan tugasnya ; 8 Membebankan biaya permohonan PKPU ini kepada Termohon PKPU yang hingga kini di perhitungkan sebesar Rp. 2.381.000,- (Dua juta tiga ratus delapan puluh satu ribu rupiah) ; Selanjutnya berdasarkan Penetapan Hakim Pengawas No. 01/Pdt.Sus.PKPU/2017/PN.Niaga.Mks tertanggal 20 Desember 2017, ditetapkan hal-hal sebagai berikut : No Agenda Hari/Tanggal Waktu Tempat 1 Rapat Kreditur I (Pertama) Rabu, 3 Januari 2018 08.30 WITA Pengadilan Negeri Makassar (*) 2 Batas Akhir Pengajuan Tagihan Para Kreditor dan Kantor Pajak Rabu, 10 Januari 2018 17.00 WIB Kantor Kurator 3 Rapat verifikasi Pajak dan Rapat Pencocokan Piutang Rabu, 17 Januari 2018 08.30 WITA Pengadilan Negeri Makassar (*) 4 Rapat Pembahasan Rencana Perdamaian Rabu, 24 Januari 2018 08.30 WITA Pengadilan Negeri Makassar (*) 5 Sidang Permusyawaratan Majelis Hakim Rabu, 31 Januari 2018 08.30 WITA Pengadilan Negeri Makassar (*) * Pengadilan Niaga pada Pengadilan Negeri Makassar. Jalan R.A. Kartini No.18/23, Kec. Makassar, Makassar, Sulawesi Selatan. Untuk itu mohon Para Kreditor, Kantor Pajak dan para kreditur lain, segera mengajukan tagihan dengan bukti yang cukup, setiap hari kerja, jam 08:30 - 17.00 WIB kepada : TIM PENGURUS PT. GLOBAL INSPIRA INDONESIA ( DALAM PKPU ) d/a Kantor Hukum TOGAR SM SIJABAT & Rekan Wisma Nugraha lantai 5 Jl. Raden Saleh No. 6, Jakarta Pusat 10430 T: +62-319 04 332 , HP: 0858-8555-2121 , E: tasman.gultom@gmail.com Demikian pengumuman ini berlaku, sebagai pemberitahuan sekaligus undangan bagi Debitur PKPU, Para Kreditor, dan Kantor Pajak yang berwenang serta pihak lain yang berkepentingan. Makasar, 27 Desember 2017 TIM PENGURUS PT. GLOBAL INSPIRA INDONESIA ( Dalam PKPU ) Ttd TASMAN GULTOM, S.H., M.H., AAAI(K). TOGAR SM SIJABAT, S.H., M.H.
Emiten konstruksi PT Adhi Karya Tbk mengumumkan perolehan kontrak baru hingga November 2017 sebesar Rp33,3 triliun. kenaikan belanja pada periode Natal dan Tahun Baru masih ada. “Kalau teknikal sektoral bisa perhatikan sektor konstruksi dan agrikultur, sedangkan kalau berdasarkan sentimen bisa perhatikan sektor konsumer,” tandasnya.
Kontrak Adhi Sementara itu, emiten konstruksi PT Adhi Karya (persero) Tbk (ADHI) mengumumkan perolehan kontrak baru hingga bulan November 2017 sebesar Rp33,3 triliun atau tumbuh tumbuh 5,4% jika dibandingkan dengan perolehan kontrak baru di Oktober sebesar Rp31,6 triliun. Angka itu termasuk perolehan kontrak baru dari LRT Jabodebek fase I. Realisasi perolehan kontrak baru di November 2017 antara lain Jalan Tol Cisumdawu fase I (JO) sebesar Rp813,6 miliar, Jaringan Irigasi Serayu Sumpiuh (JO) sebesar Rp 181,2 miliar, dan Terowongan Nanjung (JO) sebesar Rp157,2 miliar. Corporate Secretary PT Adhi Karya, Ki Syahgolang Permata,
mengatakan kontribusi per lini bisnis pada perolehan kontrak baru pada November 2017 didominasi lini bisnis konstruksi dan energi sebesar 96,0%, properti sebesar 3,8%, dan sisanya merupakan lini bisnis lain. “Berdasarkan segmentasi sumber dana, realisasi kontrak baru terdiri dari pemerintah tercatat 74,1%, BUMN sebesar 13,9%, sementara swasta atau lainnya sebanyak 12,0%,” ujarnya melalui keterbukaan informasi yang dikutip kemarin. Adapun pada tipe pekerjaan, perolehan kontrak baru terdiri atas proyek jalan, jembatan dan LRT sebanyak 67,4%, proyek gedung sebanyak 23,1%, serta proyek infrastruktur lainnya sebesar 9,5%. (E-1)
20
KESEHATAN
RABU, 27 DESEMBER 2017
Nutrisi Cukup Bayi dan Ibu Sehat Kehamilan trimester pertama merupakan masa sangat penting. Pembelahan sel janin untuk pembentukan organ terjadi sangat cepat. Dua zat gizi yang paling penting pada periode tersebut ialah zat besi dan asam folat. INDRIYANI ASTUTI
indriyani@medaindonesia.com
K
EHAMILAN ialah saat membahagiakan bagi pasangan suami istri, khususnya ibu atau calon ibu. Namun, selama masa kehamilan berlangsung, ibu hamil harus memperhatikan kecukupan nutrisi agar janin berkembang sehat. Kecukupan nutrisi untuk janin harus dilakukan sejak terjadinya konsepsi (pembuahan) karena pembentukan organ pada janin terjadi sejak masa konsepsi. Periode emas pada anak yaitu usia nol (dalam rahim) sampai 1.000 hari masa kehidupan. Menurut dokter spesialis
gizi klinik Julia Dewi Nerfina dari RSUD Cianjur, Jawa Barat, masa kehamilan trimester pertama merupakan masa sangat penting karena di masa itu pembelahan sel janin untuk pembentukan organ terjadi sangat cepat. Dua zat gizi yang paling penting di trimester pertama ialah zat besi dan asam folat. Selama ibu hamil, kebutuhan zat besi (Fe) meningkat karena volume darah ibu meningkat. Ia lalu membandingkan kebutuhan Fe pada perempuan dewasa adalah 14-16 gram, tetapi pada ibu hamil ditambah 20 gram. Begitu pula kebutuhan asam folat. Untuk ibu hamil, kebutuhan zat tersebut mencapai sekitar 600 mikrogram.
Pemeriksaan Rutin selama Kehamilan UNTUK memantau pertumbuhan janin, ibu hamil harus melakukan pemeriksaan rutin guna mengetahui ada atau tidaknya kelainan selama kehamilan. Pemeriksaan dilakukan dengan anamnesis (tanya jawab pasien-dokter), pemeriksaan kondisi ibu, serta pemeriksaan USG dan CTG (alat untuk menghitung denyut jantung janin dan kontraksi rahim). Pemeriksaan USG dilakukan minimal tiga kali selama kehamilan. Pertama pada trimester pertama (minggu 6-24 minggu) untuk mengetahui usia kehamilan secara akurat. USG kedua dilakukan pada usia kehamilan 18-24 minggu. Di masa kehamilan ini, tepat untuk mengetahui kecacatan janin, risiko gangguan tumbuh kembang janin, dan risiko preeklamsia. USG ketiga, pada minggu ke 32-34 untuk memastikan manifestasi pertumbuhan janin.
Kekurangan dua zat tersebut, ujarnya, dapat mengakibatkan gangguan pertumbuhan pada janin. “Kekurangan atau defisiensi asam folat dapat menyebabkan spinabifida, yaitu tidak tertutupnya selubung saraf tulang belakang bayi,” kata Julia dalam diskusi Forum Ngobras bertajuk Nutrisi Tepat untuk Kehamilan (Janin) yang Tepat di Jakarta, beberapa waktu lalu. Selain zat besi dan asam folat, zat lain yang penting bagi ibu hamil adalah kalsium. Kebutuhan kalsium pada ibu hamil umumnya 1.000 mg/ hari dan dapat dicukupi dengan mengonsumsi makanan sumber kalsium seperti susu dan produk turunannya. “Untuk membantu penyerapan kalsium di saluran cerna, dibutuhkan vitamin D,” ucapnya. Ia juga memaparkan jumlah penambahan energi pada trimester pertama kehamilan lebih kurang 180 kalori, sedangkan di trimester kedua dan ketiga sekitar 300 kalori. Ibu hamil mengalami mual dan muntah pada trimester pertama yang dapat menjadi masalah dalam asupan nutrisi. Julia menyarankan, untuk menghindari mual, ibu hamil agar memilih makanan rendah lemak, mengurangi makanan dengan bumbu merangsang, dan hindari minum terlalu banyak sebelum makan. Ia juga menyarankan makanan
yang dikonsumsi ibu hamil dibuat lunak sehingga mudah ditelan. “Tata laksananya, konsumsi makanan dalam porsi kecil, tetapi sering, untuk menghindari mual dan muntah,” terangnya.
Risiko preeklamsia Di tempat yang sama, konsultan fetomaternal dari Rumah Sakit Anak dan Bunda (RSAB) Harapan Kita Irvan Adenin mengatakan ada dua jalur utama pemenuhan kebutuhan nutrisi untuk janin, yaitu jalur nutrisi (pembuluh darah ibu) dan komposisi nutrisinya. Menurutnya, pembuluh darah memegang peran penting dalam menyalurkan oksigen dan nutrisi dari ibu ke janin sehingga harus dipastikan pembuluh darah ibu hingga ke pembuluh darah perifer dalam kondisi sehat. Hal itu berkolerasi dengan risiko preeklamsia pada ibu hamil. Preeklamsia, tambahnya, dapat menyebabkan gangguan tumbuh kembang janin. Salah satu penyebab preeklamsia antara lain ibu hamil mengalami hipertensi. Untuk memantau pertumbuhan janin, Irvan menekankan pentingnya pemeriksaan rutin selama kehamilan. Tujuannya untuk mengetahui ada atau tidaknya kelainan pada janin. Hal itu dapat diketahui dengan anamnesis, pemeriksaan kondisi ibu, dan pemerik-
THINKSTOCK
saan USG dan CTG (alat untuk menghitung pola denyut bayi dengan kontraksi rahim). Ia menjelaskan pertumbuhan janin terhambat dapat berdampak fatal. Menurut Irvan, 26% bayi meninggal diakibatkan gangguan pertumbuhan janin. Namun, sekitar 70% kematian bayi akibat pertumbuhan janin terhambat dapat dicegah jika kelainan dike-
nali sebelum usia 34 minggu. “Jika PJT terdeteksi di minggu ini, pilihan terbaik dilahirkan dini. Karena jika dibuarkan dalam uterus seperti orang dipenjara. Tidak mendapat asupan makanan maksimal sehingga berisiko janin meninggal karena kekurangan oksigen di otak).” Di sisi lain, Direktur Kesehatan Keluarga Kemenkes
Stres Ibu Ganggu Perkembangan Janin PERKEMBANGAN otak bayi dibentuk sejak ia masih di dalam rahim. Pembentukan dan perkembangan otak sangat dipengaruhi nutrisi pada 1.000 hari pertama dan kondisi mental sang ibu. Oleh karena itu, selain harus memperhatikan kondisi nutrisi, mental perempuan hamil harus dijaga karena akan memengaruhi kondisi psikologis janin. “Kalau ibu hamil sering stres, itu akan memengaruhi perkembangan psikologis janin. Yang paling penting ialah hubungan suami istri harus harmonis,” kata dok-
ter spesialis kandungan dan kebidanan Fredhy Suryadi Suwandinata pada diskusi media di Siloam Hospitals Kebon Jeruk (SHKJ), Jakarta, beberapa waktu lalu. Ia mengatakan janin yang ada dalam rahim ibu yang hubungannya tidak harmonis dengan suami memang belum mengerti 100% tentang keadaan itu. Akan tetapi, ujarnya, hormon kortisol yang tinggi pada ibu hamil yang stres sangat memengaruhi perkembangan janin. Hormon kortisol yang tinggi, tuturnya, bisa memicu
ketuban pecah lantaran rahim tidak berada dalam kondisi rileks. Ini juga merupakan tanda bahwa bayi tidak merasa nyaman di dalam rahim tersebut. Kondisi stres dan kurangnya nutrisi, ujarnya, merupakan dua faktor yang sangat memengaruhi perkembangan otak janin. Kondisi tersebut akan memengaruhi perkembangan kognitif, kemampuan berpikir, dan kondisi psikologis janin yang sangat berpengaruh di kemudian hari. Ia mengungkapkan kondisi stres berlebihan terkadang membuat perempuan hamil
merokok. Padahal, rokok sangat berpengaruh negatif pada perkembangan bayi. “Rokok sangat berpengaruh untuk generasi pertama, yaitu si ibu yang merokok. Kemudian berpengaruh terus kepada janin yang nantinya akan menjadi second generation dan third generation,” tuturnya. Ia menjelaskan bayi perempuan lahir dengan memiliki sejumlah sel telur. Oleh karena itu, bila kondisi generasi pertamanya (ibu hamil) kurang baik, kualitas generasi kedua dan generasi seterusnya makin menurun.
Selain itu, kata Fredhy, kondisi lingkungan yang terkena polusi juga sangat berpengaruh, terutama polusi oleh timbal. Timbal terserap oleh ibu hamil akan diserap juga oleh bayi dalam rahim sehingga saat lahir kadar timbal janin akan lebih tinggi dari bayi normal. “Itu menjadi salah satu penyebab terjadinya autisme (pada bayi),” ujarnya. Fredhy kembali menekankan perkembangan pertumbuhan otak anak sangat dipengaruhi kondisi saat masih berupa janin di dalam rahim. Oleh karena itu, kondisi emosi
I N F O S E H AT perempuan hamil harus terus dijaga agar hormon kortisolnya tidak tinggi yang dapat mengakibatkan pecahnya ketuban dan memicu bayi prematur. “Bayi yang lahir dari keluarga yang harmonis, yang banyak empatinya, akan memberikan pengaruh yang sangat baik terhadap perkembangan bayi. Bukan hanya sejak di dalam rahim, melainkan juga setelah lahir, kondisi itu yang banyak pengaruhnya. Oleh karena itu, kita harus selalu mulai daripada saat ibu dalam kondisi hamil,” ujarnya. (*/H-2)
Nyamankan Pasien, Cegah Devisa ke Luar Negeri RUMAH Sakit Pondok Indah (RSPI) Group meresmikan beroperasinya RSPI-Bintaro Jaya di Tangerang Selatan, Banten, Kamis (14/12). RS itu tak hanya dilengkapi dengan peralatan medis modern dan berbagai layanan kesehatan untuk seluruh tingkatan usia. RS yang suasananya lebih mirip hotel itu juga sangat mengutamakan kenyamanan pasien. Suasana lobi utama, misalnya, terkesan segar dengan taman-taman mini yang memuat aneka tanaman hias. Keberadaan patung jerapah dan bangau-bangau cantik di taman itu dipastikan mampu menarik perhatian anak-anak. Beranjak masuk lebih jauh, karya-karya seni, termasuk sejumlah lukisan, terpajang di beberapa titik. Tata ruang karya desainer interior Eri Puspitasari itu meniadakan kesan kaku yang biasa terdapat di RS tempo dulu. Secara keseluruhan, desain bangunan yang dirancang arsitek Bruce Crook dari Silver Thomas Hanley, Australia itu menampilkan kesan lapang, simpel, dan modern. Dalam desain berkonsep green dan homey itu, faktor kenyamanan pasien menjadi prioritas. Setiap ruang perawatan,
misalnya, dilengkapi dengan jendela lebar yang menampilkan pemandangan di luar gedung tujuh lantai itu. Bagi pasien maupun keluarga, itu bisa membantu mengurangi ketidaknyamanan karena sakit dan kejenuhan yang mungkin timbul. Chief Executive Officer RSPI Group, Yanwar Hadiyanto, mengungkapkan pihaknya menyadari layanan yang prima merupakan faktor penentu bagi masyarakat dalam memilih RS. “Untuk itu, RSPI-Bintaro Jaya menghadirkan konsep RS yang nyaman, didukung para dokter spesialis dan subspesialis serta tenaga medis lain yang kompeten, disertai fasilitas dan teknologi kesehatan modern,” kata dia seusai acara grand opening RS tersebut, Kamis (14/12). Diharapkan, lanjut Yanwar, dengan konsep itu masyarakat tidak perlu lagi jauhjauh ke luar negeri untuk berobat maupun melakukan pemeriksaan kesehatan. Tak dimungkiri, tren pasien asal Indonesia berobat ke luar negeri memang masih terjadi. Berdasarkan data Kementerian Kesehatan, setiap tahunnya sekitar 600 ribu orang Indonesia menghabiskan devisa Rp60 triliun-Rp80
DOK. RSPI-BINTARO JAYA
RUANG ICU: Petugas medis menyiapkan kamar di unit perawatan intensif (ICU) RSPI-Bintaro Jaya, Tangerang Selatan. Dewasa ini, faktor kenyamanan menjadi salah satu pertimbangan masyarakat dalam memilih layanan rumah sakit.
triliun untuk berobat ke Malaysia dan Singapura. Salah satu faktor pendorongnya, mereka mencari layanan kesehatan berkualitas sekaligus kenyamanan.
Digital hospital Terkait dengan jenis layanan yang disediakan, Yanwar menjelaskan RSPI-Bintaro Jaya ditujukan untuk seluruh anggota keluarga, mulai
layanan kesehatan bagi ibu hamil, bayi, anak, dewasa, hingga kaum lanjut usia. RS berkapasitas 100 tempat tidur dengan luas bangunan 34 ribu meter persegi itu dilengkapi peralatan dan fasilitas pendukung, termasuk unit perawatan intensif (ICU, ICCU, dan NICU), MRI 1,5 Tesla, CT Scan 128 Slice, dan unit kateterisasi jantung. “Sistem di RSPI-Bintaro
Jaya ini juga terhubung secara digital dengan RSPIPondok Indah dan RSPI Puri Indah. Termasuk rekam medis pasien, bisa diakses di tiga RS tersebut. Dengan demikian, jika suatu saat pasien RSPI Puri Indah berobat ke sini, rekam medis yang diperlukan sebagai pertimbangan dokter dalam menentukan pengobatan bisa diakses dengan cepat. Kami memang
Eni Gustina menyampaikan jarak ideal seorang ibu untuk mempunyai anak lagi perlu waktu empat hingga lima tahun. Alasannya, perbaikan tubuh ibu agar siap hamil lagi butuh waktu empat hingga lima tahun. Oleh karenanya, para ibu diimbau mengikuti program KB pascapersalinan untuk menjaga jarak kehamilan. (H-2)
mengembangkan konsep digital hospital,” terang Yanwar. Perwakilan Kementerian Kesehatan yang hadir di acara peresmian RS tersebut, Direktur Bina Upaya Kesehatan Rujukan Tri Hesty Widyastuti, berharap RSPI-Bintaro Jaya bisa melayani pasien dari seluruh lapisan masyarakat dan membantu upaya meningkatkan derajat kesehatan masyarakat. (Nik/H-4)
Awas Selfitis, Kecanduan Berswafoto SAAT ini, swafoto atau selfie sudah menjadi bagian dari kehidupan masyarakat. Hal itu terjadi seiring dengan berkembangnya media sosial dan teknologi ponsel pintar (smartphone). Bagi sebagian orang, selfie memang memberikan kesenangan tersendiri. Namun, hati-hati jika kegemaran selfie sudah mengarah pada kecanduan. Mengutip penelitian yang dilakukan tim Janarthanan Balakrishnan dari Nottingham Trent University, praktisi kesehatan Ari Fahrial Syam menyampaikan ada enam motivasi mengapa seseorang melakukan selfie. Yaitu, meningkatkan kepercayaan diri dan menjadi berbahagia setelah melakukan selfie, mencari perhatian, meningkatkan mood, berhubungan dengan lingkungan sekitar, meningkatkan adaptasi mereka dengan kelompok sosial di sekitar mereka, serta bisa juga untuk berkompetisi secara sosial. “Jadi, di satu sisi jelas bahwa selfie membawa dampak positif untuk mental seseorang. Akan tetapi, jika selfie dilakukan secara berlebihan sehingga mereka menjadi obsesif untuk selalu mengambil gambar selfie dan melakukan upload, ternyata dikelompokkan pada gangguan kesehatan yang disebut selfitis,” papar Ari yang baru saja terpilih sebagai Dekan Fakultas Kedokteran Universitas Indonesia, melalui keterangan tertulis. Selfitis sebagai suatu penyakit dibagi menjadi tiga tingkat. Pertama, borderline, yakni mengambil gambar selfie sebanyak tiga kali dalam sehari tetapi tidak diunggah ke media sosial. Kedua, akut. Yakni mengambil foto selfie sebanyak tiga kali dalam sehari dan mengunggah seluruh foto itu ke media sosial. Ketiga, kronis. Yakni jika keinginan membuat foto selfie tidak terkendali dan mengunggah ke media sosial lebih dari enam kali per hari. “Di era berkembangnya teknologi gadget, kita harus menyikapi dengan bijaksana dan proporsional dalam melakukan selfie. Tetap harus fokus dan aktivitas selfie ini jangan sampai mengganggu aktivitas rutin kita sehari-hari,” pesan Ari. (*/H-3)
HUMANIORA
RABU, 27 DESEMBER 2017
21
Kinerja KLHK Dinilai Sangat Baik Presiden diharapkan mendukung upaya Kementerian Lingkungan Hidup dan Kehutanan dalam mengkoreksi kesalahan di masa lalu. PUTRI ROSMALIA
putri@mediaindonesia.com
K
INERJA Kementerian Lingkungan Hidup dan Kehutanan (KLHK) sepanjang 2017 dinilai sangat baik, antara lain karena turunnya titik api akibat kebakaran hutan dan lahan secara signifikan. Penilaian tersebut disampaikan pegiat lingkungan hidup yang juga Ketua Institut Hijau Indonesia Chalid Muhammad dan Guru Besar Institut Pertanian Bogor Profesor Bambang Hero secara terpisah di Jakarta, kemarin. Chalid Muhammad mengatakan, secara objektif dirinya melihat bahwa capaian KLHK selama 2017 dan juga ketika Kabinet Kerja mulai bekerja akhir 2014 memperlihatkan trennya cukup baik. “Jika melihat dari satu aspek saja, yakni kebakaran hutan, kita bisa membandingkan angka yang mencolok. Titik kebakaran hutan selama 2016-2017 turun drastis sebanyak 90% dari tahun sebelumnya, 2015-2016,” katanya. Selain itu, tambahnya, pemanfaatan hutan untuk rakyat yang sebelumnya sulit dilaksanakan, di masa Menteri Siti Nurbaya bisa direalisasikan dengan penerapan konsep hutan sosial atau hutan untuk masyarakat. Dalam konsep itu rakyat boleh memanfaatkan hutan dan pada saat bersamaan rakyat juga dididik untuk bisa melindungi hutan sebagai sumber kehidupan. “Untuk saat ini baru tercapai sekitar 2 juta hektare dari target Kementerian LHK 12,7 hektare. Konsep hutan sosial ini harus kita dukung agar keadilan dalam pemanfaatan hutan bisa dicapai,” ujar Chalid. Penegasan senada dikemukakan Profesor Bambang Hero yang mengatakan jumlah kejadian dan luas kebakaran hutan dan lahan pada 2016 dan 2017 turun sangat signifikan jika dibandingkan dengan di 2015.
Kualitas penanganan juga tampak lebih baik, ditambah lagi pada penegakan hukum kasus kebakaran hutan dan lahan (karhutla) tidak hanya diterapkan sanksi pidana dan perdata, tetapi juga sanksi administrasi. Namun, kata dia, ada beberapa lokasi kebakaran yang potensial tahun ini yang menyumbangkan titik api atau hotspot cukup signifikan, seperti di NTT, Papua, dan Sulawesi yang juga menuntut perhatian serius. Harapannya semoga KLHK tidak terlelap dengan keberhasilan itu, tetapi seharusnya menjadi cambuk untuk lebih baik lagi dengan mengedepankan tindakan pencegahan lebih dominan.
Perlu dukungan Dalam kaitan itu, baik Chalid Muhammad maupun Bambang Hero mengungkapkan koreksi oleh KLHK atas kesalahan pengelolaan hutan selama ini dilawan para perusak hutan dan juga kekuatan politik yang selama ini mendapat keuntungan dari pelaku kebakaran kehutanan. “Karena itu, perlu dukungan kuat dari semua pihak agar Menteri LHK tidak surut untuk melakukan koreksi kesalahan masa lalu itu,” kata Bambang. Bahkan, Chalid berharap Presiden Joko Widodo mendukung secara sungguhsungguh. Ia juga meminta Presiden untuk mengingatkan menteri-menteri di kabinet yang didekati para raksasa kehutanan yang selama ini tak nyaman dikoreksi Kementerian LHK. “Saatnya Presiden Jokowi menunjukkan sikap dan komitmen tegasnya atas pengelolaan kehutanan dengan mengeluarkan inpres sehingga apa yang dikerjakan Menteri LHK lebih kuat dan yang tak kalah penting mengingatkan para menteri yang dekat dan dilobi para pengusaha hutan raksasa dan mengganggu apa yang kini tengah ditata Kementerian LHK,” katanya. (Ant/S-1)
ANTARA /DEDHEZ ANGGARA
SENI TOPENG: Ki Warsad menyelesaikan pembuatan ukiran topeng di Sanggar Jaka Baru,
Desa Gadingan, Indramayu, Jawa Barat, kemarin. Para perajin topeng mengaku kesulitan memasarkan produk kerajinan mereka berupa cendera mata ukiran topeng.
Sikapi Fenomena Swafoto dengan Bijaksana DI era perkembangan teknologi gadget yang semakin deras dengan kualitas dan modifikasi gambar yang baik membuat selfie atau swafoto menjadi populer dan mendunia. Apalagi, timbul keinginan untuk eksis bersama kerabat dan teman di berbagai media sosial. Fenomena swafoto harus disikapi dengan bijaksana dan profesional. Menurut praktisi kesehatan klinis dan Ketua Indonesian Society of Digestive Endoscopy Ari F Syam, mengambil foto diri secara mandiri dan membagikan melalui media sosial sudah merupakan budaya masyarakat zaman now. Tujuannya beragam dan dianggap sebagai upaya pengembangan psikososial. “Kegiatan selfie sudah mendunia dalam lima tahun terakhir dan semakin meningkat drastis dalam dua tahun terakhir. Semakin banyak pelakunya semakin banyak laporan kecelakaan yang berhubungan dengan pengambilan selfie,” ucap Ari Syam dalam keterangan tertulisnya, kemarin. Berdasarkan riset Nottingham Trent University, ada enam motivasi seseorang melakukan swafoto, yaitu meningkatkan kepercayaan diri dan menjadi berbahagia, mencari perhatian, meningkatkan mood, berhubungan dengan lingkungan sekitar, meningkatkan adaptasi mereka dengan kelompok sosial di sekitar mereka, serta
berkompetisi secara sosial. Untuk itu, ujar dia, di satu sisi swafoto membawa dampak positif untuk mental seseorang. Namun, jika swafoto dilakukan secara berlebihan sehingga menjadi obsesif dapat dikelompokkan pada gangguan kesehatan yang disebut selfitis. Swafoto jika tidak dilakukan secara hatihati bisa membuat celaka bagi pelakunya. Berbagai penelitian dan laporan menyampaikan bahwa terjadi kecelakaan yang membuat pelaku mengalami luka-luka, bahkan sampai menyebabkan kematian. Misalnya, ada yang jatuh pada satu ketinggian, diserang hewan liar, sengatan listrik, trauma pada kegiatan olahraga karena kurang konsentrasi kondisi sekitar, dan kecelakaan lalu lintas baik saat sebagai pengendara maupun saat sebagai pejalan kaki. Bicara tentang penyakit selfitis, berdasarkan sejumlah kajian, dapat dibagi menjadi tiga, yaitu boderline (mengambil gambar swafoto sebanyak tiga kali dalam sehari tetapi tidak diunggah ke sosial media), akut (mengambil foto selfie sebanyak tiga kali dalam sehari dan mengunggahnya seluruh fotonya ke sosial media), serta kronis (jika keinginan membuat foto selfie tidak terkendali dan mengunggah ke sosial media lebih dari enam kali per hari). (Ant/S-4)
ANTARA /HARVIYAN PERDANA PUTRA
WISATA MANGROVE: Wisatawan menaiki perahu di Pusat Restorasi dan Pembelajaran Mangrove, di Pekalongan, Jawa Tengah, kemarin. Wisata mangrove yang berbasis pembelajaran kawasan hutan bakau tersebut menjadi salah satu wisata unggulan Kota Pekalongan.
Tembin Punah, Jawa Bersiap Hujan Lagi BADAN Meteorologi, Klimatologi, dan Geofisika (BMKG) menyatakan siklon tropis Tembin yang sempat mendekati wilayah Indonesia sejak beberapa hari lalu saat ini sudah punah. Dampaknya, Pulau Jawa diperkirakan kembali diguyur hujan yang sempat terhenti akibat terdampak siklon Tembin. “Siklon tropis Tembin sudah punah. Eks siklon menjadi pusat sistem tekanan rendah di sebelah timur semenanjung Malaysia,” kata Deputi Kepala BMKG Bidang Meteorologi, Mulyono Rahadi Prabowo, saat dihubungi, kemarin. Ia mengatakan punahnya
siklon tersebut menandakan tidak akan ada perubahan pola cuaca di daerah Sumatra, Riau, Kalimantan, dan Sulawesi, seperti sempat diestimasi pada pekan lalu. Khusus untuk Pulau Jawa yang mengalami jeda hujan (monsoon break) akibat siklon tropis Tembin, lanjut Mulyono, diperkirakan kembali diguyur hujan. “Hari-hari ini potensi pertumbuhan awan mulai muncul meski sporadis. Dua atau tiga hari ke depan, ketika garis pertemuan aliran angin mulai bergeser ke selatan mendekati Jawa, itu akan dapat memicu pertumbuhan awan hujan yang lebih banyak,” tandasnya.
Jumat (22/12) lalu, badai tropis Tembin tersebut menghantam pulau selatan di Filipina, Mindanao. Tembin kemudian menguat menjadi taifun dan menimbulkan banjir serta tanah longsor di wilayah itu, sebelum kemudian bergerak ke Palawan. Sampai Senin (25/) malam, jumlah korban tewas karena tanah longsor dan banjir akibat Tembin diperkirakan mencapai 240 orang. Selain itu, 107 orang dilaporkan hilang. Sementara itu, menurut Dewan Pengelolaan dan Pengurangan Risiko Bencana Nasional Filipina, 97 ribu pengungsi berada di pusat
evakuasi dan nyaris 85 ribu lainnya berpencar ke beberapa tempat. Siklon tropis Tembin sehari sebelumnya sempat mengarah ke Vietnam dan memaksa pemerintah setempat mengevakuasi ribuan orang dari Delta Mekong. Namun, intensitas siklon kemarin akhirnya turun menjadi depresi tropis sebelum kemudian lenyap. Depresi tropis merupakan angin di atas permukaan dengan kecepatan 37-63 km per jam (20-34 knot). Ia tidak memiliki ‘mata’ dan tidak berpilin. Jika kecepatan angin melampaui 118 km per jam (di atas 64 knot), ia disebut siklon tropis. (Dhk/AFP/S-2)
22
HUMANIORA
RABU, 27 DESEMBER 2017
SEKILAS
Satu Jemaah Haji Sakit Dipulangkan
KANTOR Urusan Haji (KUH) KJRI Jedah, Arab Saudi, kembali memulangkan jemaah sakit yang dirawat pascaoperasional haji 1438H/2017M. Jemaah tersebut ialah Mursida Muhammad Saman. Mursida tiba di Bandara Soekarno-Hatta, Jumat (22/12). Dalam penerbangan, ia didampingi Ali Cikmat dari KUH dan Lina Agustina, seorang perawat Indonesia di RS Riyadh. “Ini merupakan anugerah Allah yang besar kepada Hj Mursida setelah sebelumnya sempat mengalami dua kali penundaan karena kondisi yang drop,” ujar Staf Teknis Haji I KUH Ahmad Dumyathi Basori. Dumyathi menambahkan saat ini masih ada satu jemaah, Rusli Abdullah bin Bunang, dari Kloter BTH 05, yang masih dirawat di RS King Abdullah Jeddah. (RO/H-3)
Didik Generasi Milenial Perlu Strategi Khusus
ANTARA/ZABUR KARURU
PROSESI MA’PASONGLO: Anggota keluarga duka mengarak jenazah saat prosesi Ma’pasonglo di Alang-alang, Toraja Utara, Sulawesi Selatan, kemarin. Ma’pasonglo atau prosesi arakarakan jenazah keliling kampung tersebut merupakan salah satu rangkaian upacara kematian Rambu Solo.
Berdasarkan data Komisi Perlindungan Anak Indonesia, jumlah kekerasan di lingkungan sekolah sepanjang tahun ini lebih dari 358 kasus. DHIKA KUSUMA WINATA dhika@mediaindonesia.com
R
ANTAI kekerasan di lingkungan sekolah masih ada. Kekerasan kerap terjadi di lingkungan sekolah yang seharusnya menjadi rumah kedua bagi siswa-siswi. Sepanjang tahun ini, Federasi Serikat Guru Indonesia (FSGI) mencatat terjadi sejumlah kasus kekerasan terhadap peserta didik yang dianggap mengkhawatirkan dan mengancam keamanan siswa. “Mestinya sekolah menjadi tempat yang aman bagi murid. Akan tetapi, sekolah justru kerap menjadi tempat yang tidak aman. Perundungan (bullying) dan kekerasan lainnya masih sering terjadi di sekolah,” kata Wakil Sekjen FSGI Satriwan Salim dalam jumpa pers Catatan Akhir Tahun Pendidikan FSGI Sepanjang 2017, di Jakarta, kemarin.
Disiplinkan Murid Jangan Pakai Kekerasan Satriwan menyatakan kekerasan masih kerap digunakan sekolah untuk mendisiplinkan para murid. Ia mencontohkan pihak Serikat Guru Indonesia (SGI) Mataram, Lombok Barat, pada April lalu pernah menerima laporan kekerasan yang dilakukan oknum guru yang justru seolah ditoleransi pihak sekolah demi menertibkan peserta didik. Ada pula kasus perkelahian antarsiswa SMP di Rumpin, Bogor, yang dikenal dengan ‘adu gladiator’. Peristiwa yang terjadi akhir November lalu itu menewaskan satu pelajar SMP. “Kasus di Lombok Barat, kepala sekolah bahkan memercayakan oknum guru tersebut untuk mendisiplinkan. Itu salah karena mendisiplinkan perspektifnya dengan kekerasan,” imbuh Satriwan. Senada, anggota Dewan Pengawas FSGI Retno Listyarti menyatakan pendisiplinan terhadap murid menggunakan
kekerasan tidak bisa dibenarkan. Hal itu disebabkan, sambung Retno, kekerasan baik secara fisik maupun verbal akan berpengaruh negatif terhadap kondisi psikologis anak didik. Berdasarkan catatan Komisi Perlindungan Anak Indonesia (KPAI), jumlah kekerasan di lingkungan pendidikan sepanjang tahun ini lebih dari 358 kasus. Meski jumlah itu menurun ketimbang tahun lalu yang sebesar 427 kasus, Retno menyatakan tingkat kekerasan perlu terus ditekan agar anak bisa terus berkembang di sekolah. “Bahkan kekerasan verbal saja bakal mengganggu mental anak,” ucapnya.
Permudah penilaian Di sisi lain, Satriwan menyoroti kendala penilaian rapor terkait dengan pendidikan karakter yang terintegrasi dalam Kurikulum 2013. Menurutnya, pengisian
nilai yang dilakukan para guru kurang maksimal karena direpotkan banyaknya daftar isian indikator. Selain itu, dirinya menilai guru-guru belum memahami benar pengaplikasian sistem penilaian tersebut. “Misalnya guru agama dan PPKN harus menilai 12 indikator sikap spiritual dan sosial untuk satu siswa. Seorang guru bisa mengajar lebih dari 10 kelas. Jadi guru rata-rata harus menilai 300 siswa untuk indikator tersebut,” ungkapnya. Ia menyarankan sistem penilaian mengenai karakter murid dibuat lebih sederhana agar para guru tidak terbebani oleh urusan administratif. Selain itu, kata Satriwan, dibutuhkan pula pelatihan agar para guru bisa memahami indikatorindikator penilaian yang dimaksud. “Harus ada pelatihan dan model penilaian yang mempermudah,” tandasnya. (H-3)
GENERASI milenial memiliki karakteristik yang berbeda dengan generasi sebelumnya. Karena itu, mendidik generasi milenial memerlukan strategi yang juga berbeda. Hal itu dikatakan Rektor Universitas Muhammadiyah Prof Dr HAMKA (UHAMKA) Prof Suyatno. “Generasi ini mempunyai karakter sangat akrab dengan media sosial dan internet serta terbuka terhadap ide dan gagasan orang lain,” kata dia dalam acara wisuda 3.087 lulusan program sarjana dan pascasarjana UHAMKA di Gedung JCC Jakarta, Sabtu (23/12). Generasi milenial dinilai cukup rawan karena memiliki potensi karakter negatif seperti kurang peka terhadap lingkungan sosial. “Diperlukan metode pendidikan yang sesuai era kekinian.” (Bay/H-3)
Gran Mahakam Sajikan Menu Istimewa
HOTEL Gran Mahakam menyambut Tahun Baru 2018 dengan serangkaian program khusus bertajuk Magical New Year’s Eve. Hotel yang berlokasi di Jalan Mahakam I No 8, Kebayoran Baru, Jakarta Selatan, itu juga mengundang para tamu untuk merayakan tahun baru dengan menikmati beragam menu makanan. Para tamu dapat menikmati sensasi Tahun Baru di Le Gran Café. Ada menu buffet mewah di sana. Jenis menunya mulai aneka masakan Indonesia hingga internasional. Itu seperti scallop and asparagus salad with vinaigrette dressing untuk makanan pembuka, sirloin beef with red wine sauce, nasi daun jeruk, dan lontong mahakam untuk makanan utama, serta wine dan pertunjukan live band. (RO/H-3)
KEHILANGAN Tlh Hilang Surat Kepemilikan C r a w l e r C r a n e A / N : P T. S u p r a c o Lines sbb: Invoice No.92017443, DO No.HS.00014. 12.01& Kwitansi No. 196805, yg diterbitkan oleh PT.Traktor Nusantara Kehilangan tsb tlh dlaporkan kpd pihak berwajib. Jkt,Des 2017.PT.Supraco Lines.
KULIT ASLI Furniture,Car,Fashion,Promotion,Walet
Daftar Haji dan Nikah Bisa Dilakukan di Mal
MI/GINO
GAYA HIDUP SEHAT: Anggota 2XU Indonesia Triathlon team berpose seusai
latihan di Jakarta, pekan lalu. Sejalan dengan komitmen perusahaan untuk membantu orang Indonesia mencintai hidup yang bisa dijalankan melalui Healthy Lifestyle, Happy Life Style & Healthy Financial, Astra Life mendukung kegiatan olahraga untuk mewujudkan Healthy Lifestyle.
SEJAK pertengahan Desember 2017, Kantor Kementerian Agama (Kemenag) Kota Batam membuka pelayanan haji dan umrah serta pelayanan pernikahan di Mal Pelayanan Publik (MPP) Kota Batam. Layanan itu merupakan bagian dari proyek percontohan MPP yang dibuka di tiga provinsi, yaitu DKI Jakarta, Jawa Timur (Surabaya), dan Kepulauan Riau (Batam). Dari ketiganya, baru MPP Kota Batam yang membuka pelayanan Kemenag untuk pendaftaran haji dan pernikahan. “Penyediaan layanan Kemenag Kota Batam di Mal Pelayanan Publik akan memberikan kemudahan dan pilihan tempat bagi calon jemaah haji dan umrah serta masyarakat Kota Batam yang akan melakukan pernikahan,” ujar Kepala Kantor Kemenag Kota Batam, Erizal Abdullah, melalui siaran pers. Calon jemaah haji dan umrah maupun
masyarakat Kota Batam yang akan mencatatkan pernikahan kini dapat memilih apakah akan mendatangi KUA, Kantor Kemenag Kota Batam, atau memanfaatkan layanan di MPP. Kelebihan layanan di MPP ialah kelengkapan layanan bank untuk pembayaran setoran awal, pelunasan biaya haji, dan biaya nikah. Selain itu, ada perwakilan kantor imigrasi untuk layanan pembuatan paspor. Menurit Erizal, setelah melakukan setoran awal di bank, jemaah dapat langsung melakukan pendaftaran haji dan mendapatkan nomor porsi dari meja pelayanan Kemenag. Ini dapat dilakukan karena perangkat komputer yang tersedia di MPP Kota Batam sudah terhubung dengan Siskohat Kemenag. Untuk pelayanan nikah, selain memberikan pelayanan administrasi nikah, MPP juga menyediakan ruangan balai nikah untuk melakukan akad. Ada juga pelaminan bagi pengantin. (HK/H-3)
Ubah Padang Ilalang Jadi Hutan Kemasyarakatan W-Bridge Project, sebuah kerjasama antara Wasefa University, Japan International Forestry Promotion and Cooperation Center (JIFPRO), dan Fakultas Kehutanan Universitas Lambung Mangkurat (ULM) Kalimantan Selatan berhasil menyulap padang tandus menjadi hutan kemasyarakatan berbasis agroforestri. Pada 2012 kawasan hutan lindung Gunung Langkaras di Desa Tebing Siring Kecamatan Bajuin, Kabupaten Tanah Laut, Kalsel, itu merupakan padang ilalang tandus yang hampir setiap tahun terbakar. Melalui bantuan Pusat Perhutanan Sosial dan Agroforestri (Puspersaf ) Fakultas
Kehutanan Universitas Lambung Mangkurat, kawasan tersebut diubah menjadi hutan produktif berbasis agroforestri. Perubahan luar biasa tidak terlepas dari semangat masyarakat sekitar Desa Tebing Siring. Kelompok Tani Hutan Kemasyarakatan (KT Hkm) Ingin Maju mengelola kawasan itu menjadi hutan yang produktif. “Beberapa fase sudah dilakukan tim ULM dan Kelompok Tani Hutan Kemasyarakatan (KT Hkm) Ingin Maju untuk mengubah padang ilalang ini menjadi hutan produktif. Hingga 2017 sudah dilakukan empat fase kegiatan,” ujar
Koordinator Tim ULM, Mahrus Aryadi, belum lama ini. Di antaranya, lanjut dia, membangun hutan produktif seluas 180 hektare dengan rincian 68 hektare untuk tanaman pokok karet okulasi, 50 hektare tanaman pakan lebah, 25 hektare tanaman beringin, 25 hektare pokok karet seedling, 3 hektare tanaman pakan ternak dan kolam ikan, serta 9 hektare tanaman jengkol. Hutan produktif itu dinilai sangat bermanfaat bagi masyarakat Desa Tebing Tinggi. Contohnya Ketua KT HKm Ingin Maju, Gajali Rahman. Dia dulu pencari
emas. Sekarang ia berprofesi sebagai petani kebun. “Anggota KT HKm Ingin Maju yang pada 2012 cuma 25 orang, pada 2015 (fase III) bertambah menjadi 45 orang,” jelas Gajali. Saat ini KT Hkm Ingin Maju telah memiliki akta notaris dan IUP HKm yang diserahkan secara langsung oleh Presiden RI Joko Widodo, beberapa waktu lalu. Tim ULM senantiasa mendampingi penguatan kelembagaan, sedangkan WBridge Project bertindak sebagai peneliti dan penyokong dana penguatan kelompok. (DY/H-3)
,Bag,Shoes,Etc Harco Elektronik Mangga Dua,Ruko Blok.B No.2 Jakarta Tlp:0216128888/www.dhenigleather.com
PERHIASAN STAR ARLOJI ,BELI JAM bkas/berlian dgn hrgTgg ROLEX,BULGARI,OMEGA,BREITLING,dll,Hub:Bp. TONY 392 9079, 0812 9455 198 Apt Menteng Prada Lt. 1 No.10 A dpn St.Cikini (Dtg ke tmpt).
NUSANTARA
RABU, 27 DESEMBER 2017
SPAM Umbulan Layani Lima Daerah
MI/ABDUS SYUKUR
SPAM UMBULAN: Pekerja memasang pipa proyek SPAM (Sistem Penyediaan Air Minum) Umbulan di Jl KH A Dahlan, Pasuruan, Jawa
timur, kemarin. SPAM Umbulan nantinya akan memasok air bersih perpipaan bagi 1,3 juta penduduk atau 31 ribu sambungan rumah baru pada lima kota/kabupaten di Provinsi Jawa Timur, meliputi Kota Pasuruan, Kabupaten Pasuruan, Kabupaten Sidoarjo, Kota Surabaya, dan Kabupaten Gresik.
PROYEK SPAM (Sistem Penyediaan Air Minum) Umbulan untuk pemenuhan air minum di lima daerah di Jawa Timur, yakni Surabaya, Gresik, Sidoarjo, serta Kabupaten dan Kota Pasuruan, baru mencapai sekitar 20%. Dari pantauan di lapangan, kemarin, pengerjaan pemasangan pipa berdiameter 1,9 meter baru memasuki wilayah Kota Pasuruan. Dari lokasi mata air Umbulan di Kecamatan Winongan, Kabupaten Pasuruan, lokasi pemasangan pipa saat ini berjarak sekitar 1 kilometer. Padahal, pipa tersebut bakal menempuh jarak sepanjang sekitar 96 kilometer, hingga Gunung Giri, Gresik. “Pipa memang baru tiba di sini (Jl KH A Dahlan, Kota Pasuruan). Tapi selain itu juga ada pekerjaan lain berupa lokasi pengelolaan di sekitar mata air,” ujar Choirul, salah seorang pekerja di proyek itu, kemarin.
P r oy e k S PA M U m b u l a n masuk daftar proyek percepatan pembangunan infrastruktur nasional, yang ditargetkan selesai dan bisa beroperasi pada 2019 nanti.
Proyek SPAM Umbulan diperkirakan menelan biaya sekitar Rp5,1 triliun dengan dana dari APBN. P r oy e k S PA M U m b u l a n diperkirakan menelan biaya sekitar Rp5,1 triliun dengan dana dari APBN, serta investasi pihak swasta. Dari proyek SPAM Umbulan itu, air sebanyak 4.000 liter/ detik akan didistribusikan un-
23
tuk sekitar 1,3 juta warga di lima daerah. Di Kalimantan Timur, proyek pembangunan instalasi pengolahan air bersih di Kelurahan Lawe-Lawe, Kabupaten Penajam Paser Utara, terkendala oleh minimnya anggaran daerah setempat. Kabid Cipta Karya Dinas Pekerjaan Umum dan Penataan Ruang Kabupaten Penajam Paser Utara, Supardi, mengatakan proyek pembangunan instalasi air bersih Lawe-Lawe akan diperpanjang pada 2018. Dalam proyek yang dibiayai melalui skema anggaran tahun jamak senilai Rp45 miliar tersebut, lanjut Supardi, kemajuan secara fisik telah mencapai 85%. Namun, pengoperasian instalasi air bersih itu masih terkendala pengadaan mesin yang didatangkan dari luar negeri. Supardi mengungkapkan, dari nilai total kontrak kerja senilai Rp45 miliar, hingga kini yang baru terbayarkan sekitar 10%. “Keterlambatan pembayaran itu berdampak pada pelunasan mesin yang dipesan,” ujarnya. (AB/Ant/N-3)
Parkir Liar Marak di Yogyakarta Kejadian parkir liar di Yogyakarta merugikan wisatawan maupun pemerintah kota setempat. Tarif parkir yang ditetapkan melebihi aturan berlaku. ARDI TERISTI HARDI
ardil@mediaindonesia.com
M
EMASUKI liburan panjang akhir tahun bermunculan parkir-parkir liar di Yogyakarta, dengan tarif yang tidak wajar. Petugas parkir menggetok harga Rp20 ribu per mobil dan Rp40 ribu untuk mobil travel yang parkir di sekitar Alun-Alun Utara dikenai biaya Rp40 ribu. Keluhan para wisatawan ini sangat merugikan Pemkot Yogyakarta. Wakil Wali Kota
Yogyakarta, Heroe Poerwadi, membenarkan adanya praktik parkir liar dan dikeluhkan banyak wisatawan. “Saya minta agar seluruh juru parkir liar itu masuk daftar hitam. Tidak ada toleransi karena sudah diingatkan berulang-ulang. Mereka tidak lagi diperbolehkan mengelola parkir,” kata Heroe di Yogyakarta, kemarin. Juru parkir di sekitar AlunAlun Utara Yogyakarta, selain tidak ada izin, juga melanggar aturan kawasan sebab di wilayah Alun-Alun Utara dilarang dijadikan tempat parkir. “Juru
parkir tersebut tidak hanya merugikan wisatawan yang menggunakan jasa parkir, tetapi bisa merusak citra Yogyakarta,” tambahnya. Ketua Forum Komunikasi Pekerja Parkir Kota Yogyakarta, Ignatius Hanarto, beralasan bahwa keberadaan parkir liar disebabkan keterbatasan lahan parkir yang ada di Kota Yogyakarta. “Antisipasi sudah dilakukan dengan terus melakukan pembinaan. Jika ada keluhan pun, maka akan langsung ditindaklanjuti,” kata Hanarto. Ketua Komisi A DPRD DIY,
Eko Suwanto, menanggapi masalah ini mengatakan kasus tersebut bisa diselesaikan jika ada ketegasan, edukasi serta sosialisasi peraturan kepada publik soal parkir,” ujar Eko. Padahal, sesuai Perda Kota Yogyakarta Nomor 20 Tahun 2009 tentang Retribusi Tempat Khusus Parkir, tarif parkir sepeda motor Rp1.000, mobil Rp2.000, bus sedang Rp15 ribu, dan bus besar Rp20 ribu. Perintah Wakil Wali Kota Yogyakarta ini langsung direspons tim gabungan dinas perhubungan setempat dan
instansi terkait. Mereka langsung menertibkan para juru parkir liar, termasuk parkir liar di tepi jalan umum. Pelaksana Tugas Kepala Bidang Perparkiran Dishub Kota Yogyakarta Imanuddin Azis menjelaskan, parkir yang ditertibkan, antara lain di Jalan KH Ahmad Dahlan -Jalan Bhayangkara di sebelah barat RS PKU Muhammadiyah, Jalan Pasar Kembang, dan Jalan Suryatmajan.
Peras pedagang kosmetik Pada bagian lain, Polres Kota Banjarmasin Timur, Ka-
limantan Selatan, menangkap dua anggota Yayasan Lembaga Konsumen Indonesia (YLKI) Kalimantan Selatan karena terlibat aksi pemerasan terhadap pedagang kosmetik online sebesar Rp40 juta. Kepala Polsek Kota Banjarmasin Timur, Komisaris Uskiansyah, mengatakan pihaknya telah menahan dua anggota YLKI tersebut, “Dua orang anggota YLKI Kalsel ini kita tetapkan sebagai tersangka. Dan empat lainnya masih menjalani pemeriksaan intensif,” kata
SURABAYA, JAWA TIMUR
PULAU KE PULAU
Dua Tewas Menenggak Miras
Masyarakat Dilarang Borong Sembako PEMERINTAH Provinsi Jawa Timur memastikan kebutuhan pokok menjelang Tahun Baru mencukupi. Warga diminta untuk tidak melakukan aksi borong atau panic buying. “Saya bersama kapolda keliling di sejumlah pasar. Harga sudah stabil. Harga beras premium memang naik, tapi beras medium stabil,” kata Gubernur Jawa Timur, Soekarwo, di Surabaya, kemarin. Soekarwo mengaku harga beras kelas medium ada kenaikan, tetapi tidak terlalu drastis dan masih dalam kondisi aman. Oleh karena itu, untuk menjaga tetap stabil, Soekarwo mengimbau kepada masyarakat agar tidak terlalu panik menghadapi musim libur akhir tahun ini. “Kita jaga dan jangan berlebihan dalam belanja. Semua wajar saja. Karena panic buying menimbulkan kenaikan harga. Biasa 15 kilogram (kg), panik jadi beli 2 kuintal,” jelasnya. Dari Sumatra Utara, harga jual
Uskiansyah. Dua anggota Yayasan Lembaga Konsumen Indonesia Kalsel ditetapkan sebagai tersangka kasus dugaan pemerasan terhadap pedagang kosmetik online, yakni Rahmad, 29 dan Yusrin, 53. Penangkapan bermula saat korban bernama Hadijah melaporkan telah diperas oknum anggota YLKI. “Seorang oknum YLKI ditangkap tangan saat penyerahan uang Rp5 juta, dari korban pekan lalu,” ungkapnya. (DY/N-3)
elpiji bersubsidi 3 kg di Pasar Tarutung, Kabupaten Tapanuli Utara, kembali normal. Sebelumnya, pengecer memasarkan elpiji 3 kg dengan harga Rp29 ribu per tabung. Kini harga jual turun menjadi Rp19 ribu per tabung, sedangkan harga eceran tertinggi Rp16 ribu per tabung. Kabag Perekonomian Kabupaten Tapanuli Utara mengatakan, agar harga gas elpiji 3 kg tetap stabil, setiap pembelian gas harus menyerahkan KTP. “Ini untuk mengantisipasi pembeli dari luar kabupaten dan PNS,” terangnya. Langkah yang diambil Pemkab Tapanuli Utara ini ternyata berhasil mengantisipasi kelangkaan gas elpiji 3 kg, sekaligus mengendalikan harga di tingkat pengecer. “Kalau terjadi kelangkaan dikarenakan tingginya kebutuhan menyambut Tahun Baru. Tapi sejauh ini stok elpiji masih aman,” tambahnya. (FL/ JH/N-3)
MI/PALCE AMALO
ABAIKAN KESELAMATAN: Seorang penumpang duduk di sepeda motor yang diangkut bus Antarkota Dalam Provinsi (AKDP) jurusan Kupang-Soe, di ruas jalan Kabupaten Timor Tengah Selatan, Nusa Tenggara Timur, kemarin. Selain dapat membahayakan diri sendiri, perilaku tersebut juga dapat membahayakan pengguna jalan lain.
ANTARA/WIRA SURYANTALA
WISATA BALI: Wisatawan berkunjung di Pura Taman Ayun, Kabupaten Badung, Bali, Senin (25/12).
Berdasarkan data pengelola wisata, jumlah kunjungan wisata ke objek wisata Taman Ayun mulai meningkat dari 100 orang per hari saat bencana erupsi Gunung Agung, kini sudah meningkat mencapai 900 orang per hari dan diperkirakan akan terus meningkat jika erupsi Gunung Agung tidak mengganggu jadwal penerbangan Bandara Ngurah Rai, Bali.
DENPASAR, BALI
Musisi Ikut Promosikan Pariwisata Bali Aman K ONDISI pariwisata Bali yang terpengaruh erupsi Gunung Agung mendapat simpati dari berbagai kalangan, termasuk para musikus Bali. Rencananya musisi Bali berencana membuat acara promosi, sebagai bagian dari upaya pemulihan pariwisata di Pulau Dewata itu. Promosi itu sekaligus untuk menunjukkan pada dunia luar, Bali sangat aman untuk dikunjungi. Gubernur Bali, Made Mangku Pastika, menyampaikan hal itu seusai menerima kunjungan band legendaris Bali Crazy Horse di rumah jabatan gubernur Bali, Jaya Sabha, kemarin. Dia berharap acara ini segera dilaksanakan. “Soal Gunung Agung sudah selesai dengan berbagai upaya dilakukan pemerintah. Mari kita promosikan Bali dengan isu yang menunjukkan Bali baik-baik saja,” kata Pastika, kemarin. Frontman Band Crazy Horse, Benny Sugiharto menambahkan,
kondisi pariwisata Bali memiliki multiplier efek ke mana-mana, termasuk kepada artis dan musisi Bali. Oleh karena itu, pihaknya ingin berpartisipasi dan menunjukkan kepada dunai kondisi Bali yang sebenarnya. “Kami mau menunjukkan apa yang dimiliki Bali dan bagaimana masyarakat Bali tetap tersenyum menghadapi kondisi apa pun,” ujarnya, kemarin. Selain musisi, acara ini akan dimeriahkan dengan pementasan kesenian dan pameran kuliner selama sehari penuh. Masih terkait bencana di Bali, akibat hujan deras yang mengguyur Kabupaten Tabanan, menyebabkan tebing di pinggiran areal perumahan di Banjar Sanggulan, Desa Banjar Anyar, Kecamatan Kediri, longsor. Akibatnya saluran irigasi di Subak Sanggulan tertutup material longsor. Pada bagian lain, pencarian enam korban tenggelam di Bendungan Cirata, Kecamatan Maniis,
Kabupaten Purwakarta, Jawa Barat, hingga hari ini belum membuahkan hasil. Padahal, tim SAR sudah mengerahkan alat canggih berupa robot pencari di bawah air (remotely operated vehicle/ROV). Tim menurunkan ROV di tiga titik dengan kedalaman variatif dari 19 meter hingga ke kedalaman 56 meter, bahkan pencarian telah bergeser hingga ke selatan. Kecelakaan laut juga terjadi di Pantai Wai Ri’i, Desa Kolisia, Kecamatan Magepanda, Kabupaten Sikka, Nusa Tenggara Timur. Tim SAR telah mencari Pater Yohanes Martianus Rada, 32, yang hilang saat mandi di pantai itu sejak Kamis (21/12). Tingginya gelombang laut juga menyebabkan PT Angkutan Sungai, Danau, dan Penyeberangan Indonesia Fery cabang Kupang, NTT, menghentikan seluruh operasional mulai kemarin akibat cuaca buruk. (OL/RZ/PO/BB/ AU/N-3)
DN dan KH, warga Cokrodiningratan, Kecamatan Jetis, Kota Yogyakarta, meninggal dunia setelah menenggak minuman keras (miras) diduga oplosan. Kapolsekta Jetis, Kompol Hariyanto mengatakan, kakak beradik ini pulang dalam keadaan mabuk dan mengeluh sakit di bagian perut pada Senin (25/12). Keluarga membawa mereka ke RS Panti Rapih. Namun, sorenya DN, meninggal dunia. Sedangkan KH, menyusul meninggal dunia beberapa jam kemudian. Kasus serupa terjadi di Gedongtengen pada hari yang sama. Kapolsekta Gedongtengen, Kompol Partono mengatakan, dalam pesta miras di rumah warga, Ags tewas setelah mengalami kesakitan dan dibawa ke RS PKU Muhamamdiyah, sedangkan rekannya Ed, masih dalam perawatan intensif. (AU/N-3)
2018 tidak Ada Blank Spot DINAS Komunikasi dan Informasi Provinsi Bangka Belitung (Babel) menargetkan pada 2018, tidak ada daerah yang tidak mendapatkan jaringan telekomunikasi (blank spot). Kepala Dinas Komunikasi dan Informasi Provinsi Babel, Sudarman, mengakui banyak daerah di wilayahnya belum mendapatkan jaringan telekomunikasi. “Target ini lebih awal dari target yang ditetapkan Kementerian Kominfo 2024 bahwa seluruh Indonesia harus sudah mendapatkan jaringan telekomunikasi. “Kalau target kementerian itu 2024. Nah, kita 2018 harus tuntas duluan. Saya optimistis akan tercapai,” jelas Sudarman. Dia menyebutkan kawasan pantai Siau Mau di Jebus hingga kini belum mendapatkan jaringan telekomunikasi, harus diprioritaskan. (RF/N-3)
Satu Perusahaan Tangguhkan UMK 2018 SATU perusahaan di Kota Cimahi, mengajukan penangguhan upah minimum kota (UMK) 2018 yang telah ditetapkan Pemprov Jawa Barat sebesar Rp2.678.028. Kabid Hubungan Industrial dan Jamsostek, Dinas Ketenagakerjaan dan Transmigrasi Kota Cimahi, Asep Herman, mengatakan perusahaan tersebut menangguhkan UMK karena belum mampu membayar UMK 2018. “Informasi yang masuk ke kami, baru satu perusahaan yang sudah mengajukan penangguhan UMK 2018,” kata Asep, kemarin. Total perusahaan di Cimahi mencapai 593 perusahaan, dengan total pekerja 82.296 orang. Batas akhir pengajuan penangguhan UMK 2018 di Jabar ditutup pada Kamis (21/12). (DG/N-3)
24
RABU, 27 DESEMBER 2017
INTERNASIONAL
Liberia Miliki Presiden Hasil Pemilihan Demokratis RAKYAT Liberia memberikan suara dalam pemilihan presiden, kemarin, yang mempertandingkan mantan pemain sepak bola internasional George Weah dan Wakil Presiden Joseph Boakai. Calon presiden yang terpilih akan menjadi presiden pertama yang terpilih secara demokratis. Tempat-tempat pemungutan suara dibuka pukul 08.00 waktu setempat (15.00 WIB) dan akan ditutup pada pukul 18.00 (tadi dini hari). Komisi pemilihan umum negeri itu mengatakan hasil pemilihan akan diketahui dalam beberapa hari ke depan. Sebanyak 1,2 juta pemilih memilih suksesor bagi Presiden Ellen Johnson Sirleaf, 79, presiden perempuan pertama Afrika yang telah memimpin Liberia selama 12 tahun. Selama kepemimpinannya, peraih Hadiah Nobel Perdamaian itu berhasil membawa negara tersebut keluar dari perang sipil secara berturut-turut
dan berjuang melawan wabah Ebola yang mematikan. Pemilihan telah tertunda selama tujuh pekan akibat gugatan yang diajukan kubu Boakai terhadap komisi pemilihan. Mereka memprotes antrean dan identitas pemilih pada pemilihan putaran pertama 10 Oktober lalu. Namun, laporan awal dari para pemilih menunjukkan masalah itu telah dapat diatasi. Komisi Pemilihan Umum mengatakan daftar pemilih telah dibersihkan sesuai dengan perintah Mahkamah Agung menjelang pemilihan putaran kedua ini. Mereka telah memilih di 5.390 tempat pemungutan suara. Meski itu digelar di tengah suasana Natal, banyak pemilih mendatangi tempat pemungutan suara sebelum matahari terbit. Di Kota New Georgia yang terletak di sebelah barat ibu kota, Monrovia, para pemilih menggunakan senter untuk memeriksa nama
mereka. “Kami butuh pemimpin yang akan memajukan negara ini, bukan membawa negara ini ke belakang,” papar Samuka Donzo, 32, yang duduk di kursi kelas. “Liberia terlalu keras sekarang. Kita butuh pemimpin yang akan membuat harga barang lebih murah sehingga kita tidak harus terus mengandalkan negara tetangga untuk komoditas dasar.” Penjual ikan, Siami Morris, juga datang lebih awal. “Pemilu ini penting karena kami menginginkan seseorang yang akan melayani negara ini,” katanya. “Inilah sebabnya ketika prosesnya ditunda orangorang yang pergi ke pengadilan dan kembali, bagiku itu seperti sebuah peperangan.” Ini pemilihan pertama Liberia yang dijalankan secara independen sejak akhir perang sipil yang terjadi terusmenerus. PBB telah membantu mengawasi pemilihan sebelumnya. (AFP/*/I-1)
Perempuan Tiongkok Bertato tidak lagi Tabu
T
ATO dihubungkan banyak kalangan lekat dengan penjahat atau pekerja seks. Selama berabad-abad tato telah distigmatisasi di Tiongkok, tetapi pengaruh budaya selebritas yang semakin meningkat mengubah semua itu--terutama untuk perempuan. Seni merajah tubuh bagi perempuan tidak disukai di Tiongkok yang konservatif secara sosial. Namun kini, tren perempuan bertato mulai merambah negeri itu. Ini paling jelas terlihat di Shanghai, kota paling kosmopolitan di ‘Negeri Tirai Bambu’ yang kini dijuluki ‘Kota Tato Tiongkok’. Studiostudio tato menjamur di seluruh kota berpenduduk 24 juta jiwa itu. Zhuo Danting, salah seorang seniman tato top Tiongkok, telah menyaksikan langsung bagaimana industri ini meledak. Pria 35 tahun yang 70% tubuhnya dibalut tato ini telah mengoperasikan studio tato di Shanghai selama 11 tahun. Terinspirasi oleh selebritas dan bintang olahraga,
sebagian besar orang Tiongkok muda mulai memiliki tato, kata Zhuo di tokonya, Shanghai Tattoo. “Pada awalnya, tentu saja, mereka (publik) memandang Anda dengan tatapan aneh, mereka ketakutan,” ujar Zhuo, yang memiliki banyak tindikan dan rambut yang dicat hijau, tentang reaksi yang dia dapatkan di jalan. “Namun, sekarang banyak orang memiliki tato, ini semakin populer. Orang melihatnya di mana-mana sehingga mereka tidak melihatnya sebagai masalah besar,” ia menambahkan perubahan persepsi publik soal tato. Zhuo, yang membuat tato pertamanya di usia 16 tahun dan telah menulari kedua orangtuanya, berasal dari Harbin, sebuah kota di Tiongkok yang jauh ke utara. Ia mengaku ada pergelaran seni merajah tubuh yang tumbuh di sana juga. “Ada banyak perubahan. Sebelumnya, tidak banyak orang membuat tato. Mereka mengira orang dengan tato, orang itu pasti dipenjara atau Anda orang jahat,” kata dia.
“Sekarang (tato) ini hal dianggap keren, untuk mewakili diri Anda secara berbeda,” ujar Zhou. Di masa kekaisaran, narapidana kadang-kadang ditato sebagai tanda pengingat seumur hidup tentang kejahatan mereka. Tato juga digunakan Triad Tiongkok untuk menandakan loyalitas geng. Namun, Zhuo mengatakan sikap terhadap perempuan dengan tato telah berubah dengan cepat dalam tiga tahun terakhir, dan orang Tiongkok semakin bereksperimen dengan seni merajah tubuh mereka. Wang Qi, seorang perempuan perancang web, yang memakai jasa tato Zhuo, telah memiliki rajah di kaki kanannya. Rajah terbarunya ialah nama neneknya dalam aksara Tiongkok di bagian dalam pahanya. “Sepuluh tahun yang lalu, hanya 10% orang yang bisa menerima perempuan yang melakukan hal ini. Namun, sekarang setidaknya 60%70% orang bisa,” kata Wang. (AFP/Hym)
AFP/CHINA OUT
MERAJAH: Wang Qi merajah paha kanannya di sebuah studio tato di Shanghai, Tiongkok, Rabu
(29/11). Selama berabad-abad tato telah distigmatisasi di Tiongkok, tetapi pengaruh budaya selebritas yang semakin meningkat mengubah semua terutama untuk perempuan.
AFP/AHMAD GHARABLI
PENGADILAN MILITER: Ahed Tamimi (tengah), gadis remaja yang menampar tentara Israel, mengikuti sidang pengadilan militer
Ofer di Betunia, Tepi Barat, Senin (25/12). Pengadilan memutuskan perpanjangan penahanan Tamimi atas kasus dugaan serangan terhadap aparat di wilayah pendudukan Tepi Barat.
Israel Rayu 10 Negara agar Ikuti Trump di Jerusalem. AS merupakan sumber bantuan penting bagi Guatemala dan Honduras, dan Trump telah mengancam akan memotong bantuan keuangan ke negara-negara yang mendukung resolusi PBB.
Honduras, Filipina, Rumania, dan Sudan Selatan termasuk di antara negara-negara yang mempertimbangkan pemindahan kedutaan besar mereka ke Jerusalem. AFP
HAUFAN HASYIM SALENGKE
haufan_hasyim@mediaindonesia.com
I
SRAEL menghubungi ‘setidaknya sepuluh negara’ mengenai kemungkinan pemindahan kedutaan mereka ke Al-Quds (Jerusalem) setelah Presiden Amerika Serikat (AS) Donald Trump secara sepihak mengakui kota suci tersebut sebagai ibu kota Israel. “Kami berhubungan dengan setidaknya sepuluh negara, beberapa di antara mereka di Eropa, untuk membahas langkah tersebut,” kata Wakil Menteri Luar Negeri Israel Tzipi Hotovely kepada radio publik, Senin (25/12) waktu setempat. Dia berbicara sehari setelah Guatemala mengatakan akan memindahkan kedutaan besar mereka ke Jerusalem. Langkah itu dikecam pejabat Palestina sebagai tindakan ‘memalukan’. Hotovely mengatakan pernyataan Presiden Trump akan ‘memicu gelombang’ gerakan semacam itu. “Sejauh ini kita baru melihat permulaannya,” ujarnya. Hotovely tidak menyebutkan nama-nama negara yang dimaksud, tetapi radio publik
dengan mengutip sumber diplomatik Israel mengatakan Honduras, Filipina, Rumania, dan Sudan Selatan termasuk di antara negara-negara yang mempertimbangkan langkah tersebut. Dua pertiga negara anggota Perserikatan Bangsa-Bangsa (PBB) pada Kamis mengadopsi sebuah resolusi yang menolak langkah kontroversial Trump dan menegaskan kembali status Jerusalem harus diselesaikan melalui negosiasi. Israel merebut bagian timur Jerusalem dalam Perang Enam Hari 1967, juga dikenal sebagai Perang Timur Tengah, dan kemudian mencaploknya dalam sebuah langkah yang tidak diakui masyarakat internasional. Beberapa negara utama di Amerika Latin memiliki misi diplomatik di Jerusalem hingga sebuah resolusi Dewan Keamanan PBB 1980 mengecam upaya Israel untuk mengubah ‘karakter dan status’ kota tersebut. Dewan menyebut langkah Tel Aviv penghalang bagi perdamaian. Deklarasi sepihak Trump pada 6 Desember memicu kemarahan di wilayah Palestina dan di seluruh dunia muslim.
“Kami berhubungan dengan setidaknya sepuluh negara, beberapa di antaranya di Eropa untuk membahas langkah tersebut.” Tzipi Hotovely Wamenlu Israel
Israel menganggap seluruh Jerusalem sebagai ibu kota mereka yang tak terbagi, sedangkan orang-orang Palestina memandang wilayah timur kota itu sebagai ibu kota negara masa depan mereka. Tidak ada negara yang saat ini memiliki kedutaan besar mereka di Jerusalem, tetapi tetap mempertahankan misi diplomatik mereka di ibu kota komersial Israel, Tel Aviv. Guatemala dan negara tetangga mereka, Honduras, ialah dua dari hanya segelintir negara yang bergabung dengan AS dan Israel yang memberikan suara untuk menentang resolusi tersebut
Penahanan Tamimi Di lain hal, pengadilan militer Israel telah memperpanjang penahanan seorang remaja Palestina yang telah menjadi pahlawan nasional setelah dia terekam menendang dan menampar tentara Israel. Ahed Tamimi, gadis berambut pirang berumur 17 tahun dari Desa Nebi Saleh di Tepi Barat, ditangkap pekan lalu oleh tentara Israel dan menghadapi tuduhan menyerang tentara. Pengadilan militer Israel, Senin (25/12), memperpanjang penahanan Tamimi, bersama dengan ibu dan sepupunya, selama empat hari untuk diinterogasi. Tamimi direkam awal bulan ini di luar rumah keluarganya sambil berteriak, mendorong, menendang, dan menampar tentara Israel, yang menangkis pukulan tanpa melakukan pembalasan. Orang-orang Palestina merayakannya sebagai ikon perlawanan generasi baru terhadap pendudukan Israel. Sementara itu, sikap diam tentara menimbulkan kegemparan atas apa yang dirasa kan beberapa orang sebagai penghinaan tentara. (AP/I-1)
JAGAT O N T H I S DAY
1923: Percobaan Pembunuhan Hirohito HIROHITO yang lahir pada 29 April 1901 ialah kaisar ke124 Jepang. Dalam sejarah Jepang, ia kaisar terlama yang memerintah (19261989) dan salah satu tokoh penting pada masa Perang Dunia II dan pembangunan kembali Jepang. Hirohito menikah dengan Putri Nagako, putri sulung Pangeran Kuniyoshi, pada 26 Januari 1924, dan dikaruniai tujuh anak. Sebelum dinobatkan sebagai kaisar pada WIKIPEDIA 25 Desember 1926, Hirohito sempat mengalami percobaan pembunuhan yang dilakukan Namba Daisuke, pelajar Jepang, pada 27 Desember 1923. Hirohito diangkat menjadi kaisar setelah ayahnya, Kaisar Taisho, meninggal dan dilantik secara resmi pada 10 November 1928 di Kyoto. Saat bertakhta, ia menyaksikan pertentangan di dalam negeri dan peperangan yang diawali dengan kericuhan di dalam negeri akibat pertentangan antara kelompok moderat dan golongan kanan yang disokong militer, khususnya angkatan darat sebagai kekuatan terbesar pada saat itu.
1968: Apollo 8 Kembali ke Bumi APOLLO 8 ialah misi dengan awak pertama menuju bulan. Misi ini berhasil kembali dengan selamat ke bumi setelah perjalanan enam hari yang bersejarah. Apollo 8 diluncurkan pada 21 Desember 1968 oleh roket Saturn 5. Peluncuran mengambil tempat di Cape Canaveral, Florida. Astronaut yang tergabung dalam misi ini ialah Frank Borman, James Lovell Jr, dan William Anders. Mereka memasuki orbit di sekitar bulan pada malam Natal. WIKIPEDIA Mereka juga mengirimkan gambar televisi ke bumi. Mereka berhasil mengambil foto bumi dan bulan yang paling menakjubkan. Ketiga astronaut itu juga menjadi manusia pertama yang melihat sisi gelap bulan. Pada pagi Natal, Apollo 8 meninggalkan orbit bulan dan memulai perjalanan kembali ke bumi. Mereka berhasil mendarat dengan selamat di Samudra Pasifik pada 27 Desember 1968. Pada 20 Juli tahun berikutnya, Neil A Armstrong dan Edwin Aldrin, astronaut Apollo 11, menjadi manusia pertama yang berjalan di bulan. 27 Desember | History | BBC | DOk.MI
RABU, 27 DESEMBER 2017
25
LONDON, INGGRIS
AL Inggris Awasi Manuver Kapal Rusia ANGKATAN Laut (AL) Inggris mengawal sebuah kapal perang Rusia menuju Laut Utara dekat perairan Inggris. Hal itu berlangsung di tengah meningkatnya ketegangan kedua negara. Demikian diungkapkan pejabat berwenang Inggris, kemarin. Kapal HMS St Albans yang membawa 190 pelaut mengawal kapal perang Gorshkov Rusia, Senin (25/12). Pejabat Inggris menyebut perairan itu sebagai wilayah kepentingan nasional di Hari Natal. Selain mengerahkan kapal, AL Inggris mengerahkan helikopter untuk mencari kapal laut lain Rusia yang berada di sekitar perairan itu. Menurut
AL Inggris, baru-baru ini terdeteksi sejumlah kapal Rusia berlayar ke dekat perairan Inggris. Pejabat AL Inggris menuturkan untuk mengawasi kapal milik ‘Negeri Beruang Merah’, sebuah kapal AL diturunkan untuk mengawal kapal intel Rusia berlayar melalui Laut Utara dan Selat Inggris. Di lain hal, Sekretaris Pertahanan Gavin William menegaskan Inggris tidak akan menoleransi sikap agresi. Insiden di perairan tersebut berbuntut panjang terhadap hubungan kedua negara. Kunjungan Sekretaris Luar N e g e r i B o r i s J o h n s o n ke Moskow, Rusia, menjadi terhalang. (AFP/*/I-4)
TAIPEI, TAIWAN AP/MARTIN MEJIA
Militer Tiongkok Latihan Selat Taiwan Memanas PEMERINTAH Taiwan, kemarin, memperingatkan adanya ketegangan di Selat Taiwan menyusul latihan militer Tiongkok di perairan itu. Dalam sebuah peninjauan ke amanan, pejabat Taiwan menilai intensitas latihan militer Tiongkok di selat tersebut merupakan ancaman besar bagi keamanan Taiwan. Seperti diketahui, hingga kini Tiongkok melihat Taiwan sebagai bagian dari wilayah mereka yang harus dipersatukan. Berbagai cara, menurut ‘Negeri Tirai Bambu’ itu, akan ditempuh, termasuk menggunakan kekuatan militer jika diperlukan. Taiwan berpisah dari Tiongkok setelah terjadi perang saudara pada 1949. Meskipun
Taiwan negara demokrasi yang berdiri sendiri, sejauh ini mereka tidak pernah secara formal mendeklarasikan kemerdekaan. Belakangan, Tiongkok meningkatkan latihan militer di sekitar pulau Taiwan. Hal itu dilakukan sejak Presiden Taiwan Tsai Ing-wen secara tegas menolak mengakui Taiwan sebagai bagian dari Tiongkok. Media setempat memperkirakan pesawat tempur Tiongkok telah melakukan latihan setidaknya 20 kali di sekitar Taiwan sepanjang 2017. Pada 2016, negara itu hanya berlatih 8 kali. Pekan lalu, pada pelatihan terakhir, beberapa jet tempur Tiongkok melewati Selat Bashi di selatan Taiwan menuju Pasifik. (AFP/*/I-4)
LEMPAR GAS AIR MATA: Demonstran melemparkan kembali tabung gas air mata ke polisi saat bentrokan di Lima, Peru, Senin (25/12). Ribuan pengunjuk rasa bentrok dengan aparat keamanan Peru dalam demo untuk memprotes keputusan Presiden Pedro Pablo Kuczynski yang mengampuni eks Presiden Alberto Fujimori.
LIMA, PERU
Demonstran Tolak Amnesti Fujimori P
OLISI Peru menembakkan gas air mata untuk menghalau demonstran saat terlibat bentrokan, Senin (25/12). Para pengunjuk rasa melakukan protes terhadap pemberian pengampunan kepada mantan Presiden Alberto Fujimori yang sedang sakit. Fujimori seharusnya menjalani hukuman penjara selama 25 tahun karena tuduhan melakukan pelanggaran hak asasi manusia. Pada Minggu (24/12), Presiden Pedro Pablo Kuczynski mengintervensi hukuman Fujimori dan tujuh tahanan lain. Kuczynski memberikan pengampunan atas dasar kemanusiaan. “Saya yakin orang-orang yang merasa demokratis seharusnya tidak mengizinkan Fujimori meninggal di penjara karena keadilan bukanlah balas dendam,” kata Kuczynski dalam pembelaan terhadap keputusan kontroversialnya, Senin (25) malam. Namun, langkah itu menempatkan dia berada di tengah badai krisis politik di negeri itu. Saat beraksi, para demonstran juga menyerukan pelengseran Kuczynski. “Keluar, keluar PPK! Keluar, keluar PPK!” teriak para demonstran kala menyerukan kemarahan mereka kepada sang presiden. Sebelumnya, saat masa kampanye, Kuczynski berjanji tidak membebaskan Fujimori. Namun, kini yang terjadi justru sebaliknya.
‘Fujimori pembunuh dan pencuri. Jangan diampuni!’ demikian tulisan di salah satu poster yang diusung salah satu demonstran. Para demonstran lain membentangkan bendera Peru berukuran raksasa. Kerabat-kerabat korban yang mengalami kebrutalan di era kepemimpinan Fujimori terlihat turut bergabung dengan demonstran. “Kami berada di sini sebagai saudara sebangsa untuk menolak pengampunan ilegal terhadap Fujimori karena pengampunan itu tidak sesuai dengan beratnya kejahatan yang telah dia lakukan,” ujar Gisella Ortiz, perwakilan dari kelompok keluarga korban kepada wartawan. Untuk meredam kekisruhan, polisi antihuruhara bergerak cepat menerobos jalan-jalan di Kota Lima. Mereka berusaha mencegah para demonstran bergerak menuju rumah sakit tempat Fujimori dirawat. Anggota kepolisian menembakkan gas air mata ke arah para demonstran. Setelah pengunjuk rasa kocar-kacir, petugas membangun barikade untuk menghalau mereka. Namun, saat kepolisian menghalau demonstran, juru kamera stasiun televisi Peru terkena pukulan. Dalam kicauan di Twitter, pemimpin stasiun televisi tersebut, Hugo Coya, mengungkapkan korban dilarikan ke rumah sakit untuk mendapat perawatan. (AFP/*/I-4)
26
OLAHRAGA
RABU, 27 DESEMBER 2017
SEKILAS GELANGGANG
JELANG ASIAN GAMES 2018
Atlet Bali Diharap Berprestasi di APG 2018 KETUA Komisi Paralimpiade Nasional (KPN) Provinsi Bali IGN Sumitha mengharapkan para atlet asal Pulau Dewata yang bergabung dalam tim Indonesia pada ajang Asian Para Games (APG) 2018 mampu menyabet medali emas untuk mengharumkan bangsa dan negara. “Kami berharap kepada para atlet asal Pulau Dewata yang bergabung di tim Indonesia berjuang sekuat tenaga untuk meraih medali kalau bisa medali emas sehingga olahraga ini mampu mengangkat citra Indonesia di mata dunia,” kata Sumitha di sela acara sosialisasi olahraga APG 2018 di Denpasar, Bali, kemarin. Sumitha mengatakan atlet asal Bali yang tergabung ke tim nasional sebanyak empat orang, yakni Ni Nengah Widiasih A dan Widiasih B bermain di angkat berat, sedangkan Ni Made Aryanti Putri dan Putu Kristiyanti bertanding pada cabang olahraga atletik. (Ant/R-4)
Kepulauan Selayar Juara Umum Pra-Porda KEPULAUAN Selayar tampil sebagai juara umum pada babak kualifikasi Pekan Olahraga Daerah (Porda) di Kolam Renang Universitas Hasanuddin Makassar, Sulawesi Selatan, 22-24 Desember 2017. Delegasi teknik pra-Porda 2017 Nadwi Syam di Makassar, kemarin, mengatakan tim renang Kepulauan Selayar itu tampil sebagai yang terbaik setelah mengoleksi 18 emas, 10 perak, dan 10 perunggu. “Perolehan medali Kepulauan Selayar jauh meninggalkan tim renang Kota Makassar yang berada di peringkat kedua dengan raihan 10 medali emas, 13 perak, dan 8 perunggu,” kata dia. Toraja Utara menempati posisi ketiga dengan 6 medali emas dan 3 perak. (Ant/R-4)
Tali Asih bagi 30 Atlet Penyandang Disabilitas SEBANYAK 30 atlet Komisi Paralimpiade Nasional (KPN) Sumatra Utara (Sumut) mendapat tali asih dari pemerintah daerah setempat karena mampu meraih prestasi di ajang nasional dan internasional selama 2017. Ketua KPN Sumut Alan Sastra Ginting di Medan, Minggu (24/12), mengatakan pihaknya mengucapkan terima kasih atas perhatian lebih dari pihak pemprov terhadap prestasi yang diraih atlet penyandang disabilitas selama ini. Alan berharap perhatian ini menjadi pemicu bagi atlet untuk meningkatkan prestasinya di ajang nasional dan internasional, termasuk Asian Para Games 2018 di Jakarta serta Peparnas 2020 Papua. “Alhamdulillah, perhatian Pemerintah Sumut saat ini sudah luar biasa untuk KPN. Seperti pemenuhan sarana dan prasarana olahraga, termasuk peralatan latihan, telah dikabulkan. Mudah-mudahan ini menjadi motivasi kami untuk meraih prestasi lebih baik ke depan,” kata dia. (Ant/R-4)
MI/DWI APRIANI
PUSAT KENDALI KOTA: Wali Kota Palembang Harnojoyo meninjau smart city Lawang Jabo (pintu terluar) melalui layar CCTV di ruang command center di Gedung
Pemkot Palembang, Sumsel, akhir pekan lalu. Command center yang merupakan pusat kendali situasi Kota Palembang itu didukung 500 kamera CCTV yang dipasang di daerah strategis yang nantinya dapat mendukung pelaksanaan Asian Games 2018.
Boling Optimistis Raih Emas PB PBI telah mengajukan 16 nama atlet yang diproyeksikan untuk mengikuti pelatihan nasional (pelatnas) Asian Games 2018 kepada Kementerian Pemuda dan Olahraga.
NURUL FADILLAH
fadillah@mediaindonesia.com
P
ENGURUS Besar Persatuan Boling Indonesia (PB PBI) mengaku optimistis mampu memenuhi target dari pemerintah pada multiajang Asian Games 2018 yang berlangsung Agustus-September tahun depan. Pada pesta olahraga se-Asia tersebut, para peboling Indonesia ditargetkan meraih minimal satu medali emas. Pelatih tim nasional (timnas) PB PBI, Thomas Tan, mengatakan optimisme ter-
sebut didasarkan hasil dua kejuaraan boling. Pada Kejuaraan Boling Asia 2017 di Penang, Malaysia, pada 8-16 Desember lalu, tim boling mampu mengawinkan dua gelar juara nomor master putra dan putri. Dalam kejuaraan Asia itu, Ryan Lalisang menjadi yang terbaik dengan mengalahkan peboling asal Australia, Callum Borck dan Sam Cooley, yang menempati posisi kedua dan ketiga. Tak hanya itu, di kategori putri, Nadia Pramanik berhasil membawa pulang gelar setelah mengalahkan rekan
senegaranya, Alisha Nabila Larasati, di posisi kedua dan Ameerahusna Dato Aznel dari Malaysia di posisi ketiga. Hasil dari Kejuaraan Dunia Boling di Las Vegas, Amerika Serikat (AS) pada 24 November-4 Desember lalu menjadi motivasi untuk merebut emas di ajang Asian Games 2018. Peboling Indonesia berhasil membawa pulang dua perunggu dari nomor trio p u t r i at a s n a m a Ta n nya Roumimper, Sharon Limansantoso, dan Putty Armein, serta nomor master putri atas nama Sharon. “Prestasi ini tentu akan menjadi modal buat timnas boling Indonesia menuju Asian Games 2019. Grafik timnas sedang mengarah naik sejak awal tahun ini dan begitu masuk pelatih asing baru di Mei, yakni Purvis Granger dari AS, prestasi Indonesia semakin mening-
kat,” ujar Thomas kepada Media Indonesia di Jakarta kemarin. “Dalam tujuh bulan, Indonesia berhasil membuat beberapa rekor, seperti satu medali emas di SEA Games yang pertama kita raih sejak 10 tahun terakhir, masuk top lima kejuaraan pro sirkuit dunia di Thailand,” jelas Thomas. “Dua perunggu di kejuaraan dunia yang merupakan medali pertama bagi kontingen Indonesia sejak berpartisipasi di ajang tersebut. Ini menjadi motivasi kami untuk meraih prestasi tertinggi di Asian Games 2018,” lanjut dia.
16 nama atlet PB PBI telah mengajukan 16 nama atlet yang diproyeksikan mengikuti pelatihan nasional (pelatnas) Asian Games 2018 kepada Kemen-
terian Pemuda dan Olahraga (Kemenpora). Kepala Bidang Pembinaan dan Prestasi PB PBI Gatot Aryo Nugroho mengatakan, pihaknya telah mempersiapkan sejumlah rencana uji coba dan kamp pelatihan ke Florida, AS. “Tim putra dijadwalkan berangkat ke Florida, AS, Februari-Maret, sedangkan putri pada Juni-Juli. Untuk uji coba, kita sudah mengajukan sirkuit Profesional Boling Amatir di AS untuk diikuti peboling putra di Indianapolis dan Kolumbus, AS, Februari,” ujar Gatot. “Untuk peboling putri ada Profesional Boling Amatir Putri pada Mei dan setelah itu mereka langsung training camp. Kemudian ada beberapa turnamen terbuka di sekitar Asia,” tambah Gatot. (Rul/R-4)
ANTARA /SISWOWIDODO
KEJUARAAN SILAT PELAJAR: Pesilat saling menyerang saat
mengikuti kejuaraan pencak silat antarpelajar Tarmadji Cup di Padepokan Setia Hati Terate Madiun, Jawa Timur, Minggu (24/12). Kejuaraan tersebut diikuti 172 pesilat dari empat perguruan guna mencari bibit atlet silat.
Indonesia Terjunkan Pebulu Tangkis Full Team PENGURUS Pusat Persatuan Bulu Tangkis Seluruh Indonesia (PP PBSI) akan menggelar turnamen Indonesia Masters di Istora Senayan, Jakarta, pada 23-28 Januari mendatang. Turnamen yang berlevel dua Federasi Bulu Tangkis Dunia (BWF) tersebut sekaligus menjadi test event bulu tangkis untuk persiapan menghadapi Asian Games 2018. Kepala Bidang Pembinaan dan Prestasi PP PBSI Susy Susanti mengatakan akan
menurunkan para pemain secara full team dalam ajang yang menawarkan hadiah total sebesar US$ 350 ribu atau setara dengan Rp4,7 miliar tersebut. Indonesia Masters tersebut akan menjadi event yang bergengsi karena diikuti pemain-pemain top dunia yang menduduki peringkat 64 besar BWF. “Sebagai tuan rumah tentu kami akan turun full team, ya, tetapi karena ini kelasnya superseries, yang akan tampil hanya 64 besar dunia dan
pastinya pemain unggulan kami akan diturunkan,” ujar Susy saat dihubungi Media Indonesia kemarin. Di sektor tunggal putri, PP PBSI telah mendaftarkan 28 pemain tunggal putri. Akan tetapi, dari daftar tersebut, hanya empat atlet yang memenuhi kriteria dengan menempati 64 besar dunia, yakni Fitriani, Hanna Ramadini, Dinar Dyah Ayustine, Gregoria Mariska Tunjung, Sementara itu, di sektor tunggal putra, Anthony Sinisu-
ka Ginting, Jonatan Christie, Tommy Sugiarto, dan Ihsan Maulana Mustofa masih menjadi andalan dari kontingen Indonesia. Di sektor ganda putri, ada Greysia Polii/Apriyani Rahayu, Anggia Shitta Awanda/ Ni Ketut Mahadewi Istarani, dan Devi Tika Permatasari/Keshya Nurvita Hanadia, Di sektor ganda campuran, Tontowi Ahmad/Liliyana Natsir akan kembali menjadi andalan bersama dengan sejumlah pemain yang dirombak
pasangan, seperti Praveen Jordan/Melati Daeva Oktavianti, dan Ricky Karanda Suwardi/ Debby SUsanto. Di sektor ganda putra, selain andalan Kevin Sanjaya Sukamuljo/Marcus Fernaldi Gideon, akan tampil pula Berry Angriawan/Hardianto. Namun, Sekjen PBSI Achmad Budiharto belum mau menyebut total peserta yang akan berpartisipasi. Namun, Budi memastikan turnamen kali ini tidak sebesar Indonesia Terbuka. (Rul/R-4)
Murray Awali Laga di Ajang Brisbane TAHUN 2017 menjadi musim yang buruk bagi petenis senior asal Inggris Andy Murray. Karena itu, dia akan berupaya tampil seoptimal mungkin untuk kembali memulai jenjang karier tenisnya pada tahun depan. Pada 2018, Murray akan mengawali laga perdananya di turnamen Brisbane International 2018. Turnamen yang digelar di ‘Negeri Kanguru’ tersebut akan berlangsung pada 31 Desember hingga 7 Januari mendatang. Brisbane International akan menjadi ajang pemanasan Murray sebelum tampil di Australia Terbuka 2018 pada 15-29 Januari mendatang. Turnamen tersebut sekaligus menjadi ajang pertaruhan bagi Murray tentang kondisi fisiknya yang baru pulih dari cedera. Sebelumnya, petenis beru-
sia 30 tahun tersebut menderita cedera pinggul sejak semifinal Prancis Terbuka pada Juni lalu. Cedera tersebut membuatnya tampil buruk dengan tersingkir di Wimbledon 2017. Sejak itu, Murray memutuskan absen dari sederet turnamen bergengsi hingga akhir tahun ini untuk memulihkan kembali pinggulnya. Dengan demikian, Murray yang semula menduduki peringkat pertama dunia pun harus tergelincir ke posisi 16 dunia. Karena itu, Murray tidak ingin membuang-buang waktu untuk beristirahat lebih lama dan memilih memulai pertandingan di awal tahun ini. Bahkan, Murray memutuskan untuk tidak menjalani operasi pinggul demi kembali bertanding. Brisbane pun menjadi titik awal kebangkit-
AP/RICK RYCROFT
JELANG AUSTRALIA TERBUKA: Petenis Inggris Andy Murray (kanan) diawasi pelatihnya, Ivan Lendl, saat latihan untuk menghadapi kejuaraan tenis Australia Terbuka, di Melbourne, Australia. an juara tiga turnamen grand slam tersebut. Untuk dapat beradaptasi dengan lapangan dan lingkungan, Murray berencana datang lebih awal yakni sebelum Natal. “Rencana saya adalah beberapa pekan berada di Miami
lalu terbang ke Australia lebih awal, lebih awal daripada yang saya lakukan sebelumnya. Jadi, jika saya tiba lebih awal, saya bisa membiasakan diri dengan kondisi di sana,” ujar Murray. Mengingat kondisinya yang baru pulih dari cedera, Mur-
ray tampaknya harus ekstra hati-hati dengan aktivitas fisik yang ia jalani. Meski harus bertanding dengan kondisi belum prima, Murray jelas harus bekerja lebih keras demi memenangi setiap pertandingan grand slam. (Dailymail/Rul/R-4)
SEPAK BOLA
RABU, 27 DESEMBER 2017
Bukan sekadar Pertaruhan Harga Diri
Pemulihan Fisik Pemain Jadi Fokus
Terlepas dari kondisi AC Milan yang tengah ‘meriang’, faktanya pertemuan kedua tim asal kota mode Italia itu selalu menjanjikan drama tersendiri. SATRIA SAKTI UTAMA
satria@mediaindonesia.com
E
PISODE kedua derby della Madonnina musim ini akan tersaji di San Siro dini hari nanti. Pertarungan di antara dua tim penghuni Kota Milan itu akan menentukan tim yang berhak mendapatkan satu posisi di semifinal Coppa Italia 2017/2018. Seperti sebelumnya, duel AC Milan dan Inter Milan selalu mempertaruhkan harga diri. Namun, kali ini duo Milan lebih berfokus mengakhiri tren negatif yang mereka rasakan belakangan ini. Kondisi internal I Rossonerri-julukan Milan--yang akan bertindak sebagai tuan rumah tengah limbung pascaisu pemecatan pelatih Gennaro Gattuso mencuat. Gattuso hanya menyumbangkan dua kali kemenangan dalam enam pertandingan terakhir. Performa Milan di kompetisi domestik pun masih stagnan setelah kembali turun ke peringkat 11 Seri A. Itu ditambah pemantik utama yang tentu saja kekalahan beruntun dari Hellas Verona dan Atalanta. Situasi ini membuat manajemen klub tidak puas. Memanasnya ruang ganti AC Milan semakin diperburuk ka-
rena Gattuso tidak mampu menekan ego para pemain bintang yang menyerbu musim ini. Alihalih mencari solusi plus memaksimalkan potensi yang ada, pelatih berjuluk ‘si Badak’ tersebut lebih sering mengambinghitamkan timnya. “Kami selalu mencoba menjelaskan mengapa hal ini terjadi melawan kami, tapi saat ini kami membuat kesalahan dan membuat situasi tersebut. Saya katakan bahwa kami tidak dalam satu tim,” tutur Gattuso seusai kalah dari Atalanta pekan lalu. Gattuso tidak punya banyak waktu untuk mengeluh. Dua pertandingan ke depan akan menjadi masa depannya di AC Milan. Hasil buruk melawan Inter Milan dan Fiorentina di Seri A pekan depan bisa jadi penentu kariernya. Gattuso tidak akan punya banyak pilihan selain memaksimalkan skema 4-3-3 dan potensi pemain yang dimilikinya. Penyerang Andre Silva dan Hakan Cal hanoglu yang sebelumnya tampil dari bangku cadangan dapat di turunkan sejak awal. Namun, fokus terpenting Gattuso ialah memperbaiki psike pemain. Pascaberakhirnya ritiro diharapkan, Leonardo Bonucci dkk dapat bangkit.
27
AP/ANTONIO CALANNI
DI UJUNG TANDUK: Pelatih AC Milan Gennaro Gattuso tengah memberi instruksi kepada para pemain saat
menghadapi Hellas Verona di San Siro Stadium, dua pekan lalu. Masa depan Gattuso kini tengah dispekulasikan menyusul hasil buruk Milan. Itu sebabnya duel menghadapi rival sekota, Inter Milan, dini hari nanti, dipastikan bakal menjadi pertaruhan karier Gattuso.
Gattuso tidak punya banyak waktu mengeluh. Dua pertandingan ke depan akan menjadi penentu masa depannya. Tetap unggulan Situasi tidak kalah rumit menimpa Inter Milan. Digadang-gadang menjadi juara Seri A musim ini, Inter Milan tiba-tiba memper-
lihatkan performa menukik pada pertengahan bulan ini. Hampir dipermalukan tim kecil Pordenone di babak 16 besar Coppa Italia, I Nerazzurri--julukan Inter--lantas takluk dari Udinese dan Sassuolo di kompetisi domestik. Walhasil Inter tercecer ke peringkat ketiga, tertinggal dari Juventus dan Napoli yang memimpin klasemen. Pelatih Inter Milan Luciano Spalletti tidak menampik penampilan timnya sedang menurun. Misinya saat ini ialah mengembalikan performa Mauro Icardi dkk. “Kami seharusnya melaku-
kan yang lebih baik daripada sebelumnya dan kami tidak memaksimalkan sejumlah peluang mencetak gol sebelum akhirnya kekalahan terjadi,” jelas eks pelatih AS Roma itu. Akan tetapi, Inter Milan tetap menjadi unggulan untuk menyingkirkan AC Milan. Rekor dua kali kemenangan dan dua seri dalam lima laga terakhir menjadi patokannya. Secara performa sepanjang musim, tim yang punya warna kebesaran biru-hitam ini pun tampil lebih baik. Akan tetapi, kondisi lini pertahanan Inter Milan tengah bermasalah. (AFP/AP/R-3)
MANAJEMEN Persib Bandung fokus mengembalikan kebugaran pemain setelah mereka menjalani libur panjang. Hasil uji coba di Stadion Universitas Negeri Yogyakarta (UNY), Sleman, kemarin, menunjukkan kondisi fisik serta teknik pemain ‘Maung Bandung’ masih jauh dari harapan. “Setelah sebulan libur dan latihan baru seminggu, baik fisik maupun teknik masih kurang. Ke depan latihan akan ditingkatkan lagi untuk mengembalikan dan meningkatkan fisik dan teknik pemain,” ujar pelatih Persib Roberto Carlos Mario Gomez. Dalam uji coba di Sleman, Persib menghadapi dua tim, yaitu Sleman United dan FC UNY. Dalam laga yang masing-masing berlangsung 60 menit itu, Persib menang 4-0 atas Sleman United dan 1-0 atas FC UNY. Walau meraih kemenangan, Roberto belum puas dengan penampilan yang diperlihatkan Ahmad Jufrianto dan kawan-kawan. “Masih ada masalah di semua lini, baik belakang, tengah, maupun depan,” tegas pelatih asal Argentina tersebut. Soal kebutuhan pemain dalam menghadapi musim kompetisi mendatang, Roberto menyiratkan tidak tertutup kemungkinan mendatangkan pemain tambahan. Saat ini Persib telah mendatangkan dua pemain belakang, yaitu Victor Igbonefo dan Bojan Malisic dari Serbia. Selain Malisic, Persib masih memiliki dua pemain asing, yaitu Ezechiel N’Douassel dari Chad dan Michael Essien dari Ghana. “Untuk Ezechiel, kami masih lihat dan evaluasi penampilannya dalam latihan dan uji coba. Kita lihat saja,” jelasnya. Sementara itu, manajemen Mitra Kukar menyatakan siap menggantikan Makassar soal tuan rumah turnamen pramusim Piala Presiden 2018. PT Liga Indonesia Baru (LIB) sebelumnya sudah menunjuk Makassar menjadi salah satu tuan rumah bersama empat kota lain, yakni Bandung, Gianyar, Malang, dan Surabaya. Namun, PSM keberatan menjadi tuan rumah karena sudah mengagendakan turnamen Makassar Super Cup Asia pada 19 dan 21 Januari, sedangkan kick-off Piala Presiden direncanakan 16 Januari. “Pada prinsipnya kami siap dan bangga bila dapat kepercayaan menjadi salah satu tuan rumah Piala Presiden 2018. Menjadi tuan rumah memberi banyak keuntungan buat Mitra Kukar,” kata Direktur Operasional Mitra Kukar Suwanto. (AT/goal.com/R-2)
SEPAK BOLA
RABU, 27 DESEMBER 2017
CUSTOMER SERVICE:
(021) 5821303
PEMASANGAN IKLAN:
(021) 5812113 / 5801480
HALAMAN 28
Trofi Liga Champions Jadi Syarat
AFP/ADRIAN DENNIS
CETAK TRIGOL: Striker Tottenham Hotspur Harry Kane (tiga kiri) menyundul bola untuk mencetak gol pertama timnya ke gawang Southampton dalam lanjutan Liga Primer di Stadion Wembley, kemarin malam. Kane mencetak tiga gol dan membawa Spurs menang 5-2.
Rekor Harry Kane di Penghujung Tahun SATRIA SAKTI UTAMA
Manchester City amat berpeluang memperpanjang rekor kemenangan beruntun. Walau bermain di kandang Newcastle, City masih sulit dihentikan.
satria@mediaindonesia.com
T
OTTENHAM Hotspur meraih kemenangan 5-2 saat menjamu Southampton di Stadion Wembley dalam lanjutan Liga Primer malam tadi. Lima gol Spurs disumbang Harry Kane yang mencetak trigol (22’, 39’, dan 67’), Delle Alli (49’), dan Heung-min Son (51’). Dua gol Southampton dicetak Sofiane Boufal (64’) dan Dusan Tadic (82’). Tidak hanya membawa Spurs naik ke posisi empat klasemen sementara dengan 37 poin, tiga gol ke gawang Southampton juga membawa Kane sebagai pemain tersubur di Eropa tahun ini. Tahun ini Kane total telah mengemas 39 gol untuk Spurs dan memecahkan rekor gol terbanyak dalam satu tahun milik mantan bintang timnas Inggris, Alan Shearer, yang telah bertahan selama 22 tahun. Shearer sebelumnya memegang rekor gol terbanyak dalam setahun dengan raihan 36 gol saat masih membela Newcastle pada 1995.
Tiga gol ke gawang Southampton juga menempatkan Kane sebagai pemain dengan gol terbanyak tahun ini. Kane telah mengemas 56 gol, untuk klub dan timnas Inggris, unggul dua gol atas Lionel Messi. Messi tidak akan mungkin mengejar karena Barcelona dan Argentina tidak akan lagi memainkan laga di 2017.
Rotasi pemain Walau harus melakoni jadwal pertandingan yang padat, Pep Guardiola optimistis Manchester City bisa melanjutkan tren kemenangan dalam 17 laga terakhir di Liga Primer. Kala mereka bertandang ke St James Park, kandang Newcastle United, dini hari nanti dalam laga pekan ke20, kemenangan menjadi bidikan pelatih asal Spanyol itu. Rotasi pemain akan kembali dilakukan Guardiola. Mantan pelatih
“Faktor kelelahan tidak menjadi hambatan. Itu mungkin terjadi, tapi kami punya skuat yang lebih dari cukup.” Pep Guardiola
Pelatih Manchester City Barcelona dan Bayern Muenchen tersebut tidak sulit membongkar pasang pemain karena didukung pemain-pemain yang memiliki kualitas seimbang. Walau amat berpeluang merebut empat gelar musim ini dan membuat rekor kemenangan terpanjang, Guardiola sama sekali
tidak memikirkan hal tersebut. Penampilan konsisten pasukan ‘Manchester Biru’ di tengah padatnya jadwal akhir tahun menjadi perhatian utama Guardiola. “Faktor kelelahan saya pikir tidak menjadi hambatan. Itu mungkin terjadi, tapi kami punya skuat yang lebih dari cukup. Tentu kami akan melakukan rotasi pada periode ini. Kami memiliki pertandingan di setiap empat hari. Setiap orang yang telah bermain sebelumnya akan bermain di kemudian hari,” jelas mantan pelatih Barcelona itu. Guardiola diprediksi memasukkan kembali nama penyerang muda Gabriel Jesus di daftar pemain yang diturunkan sejak menit awal setelah diistirahatkan di laga sebelumnya. Hal ini juga berlaku juga untuk winger Bernardo Silva dan gelandang tengah Ilkay Gundogan. Namun, untuk urusan
REAL Madrid akan tetap mempertahankan Zinedine Zidane walaupun peluang merebut gelar La Liga menipis. Kekalahan memalukan 0-3 dari Barcelona dalam laga El Clasico akhir pekan lalu membuat Los Blancos kini terpaut 14 poin dari Barcelona yang memimpin klasemen. Menurut sumber di Real Madrid, kekalahan dari Barcelona tidak akan menjadi pertimbangan untuk memecat Zidane. Namun, ada syarat lain yang harus dipenuhi Zidane jika ingin bertahan di kursi pelatih Real Madrid musim depan. Jika gagal bersaing di La Liga dengan Barcelona, hanya trofi Liga Champions yang akan menjadi penyelamat Zidane. Jika mampu mempertahankan gelar Liga Champions untuk yang ketiga kali--Zidane membawa Madrid juara pada 2016 dan 2017--posisi mantan kapten timnas Prancis itu akan aman. Namun, jika gagal mengangkat trofi Liga Champions dalam final yang akan berlangsung di Stadion Olimpiade Kiev, Ukraina, 26 Mei 2018, besar kemungkinan Zidane harus hengkang dari Madrid. Nama pelatih Chelsea Antonio Conte serta pelatih Tottenham Hotspur Mauricio Pochettino disebut menjadi kandidat kuat mengisi tempat yang lowong sepeninggal Zidane. Berbeda dengan Zidane, Diego Simeone dipastikan akan tetap di Atletico Madrid musim depan. Kepastian akan bertahannya Simeone di Stadion Wanda Metropolitano, kandang Atletico Madrid, ditegaskan presiden klub Enrique Cerezo. “Kami bangga memiliki pelatih besar. Kami telah mendapatkan komitmen darinya untuk bertahan di Atletico musim depan. Tidak ada yang bisa dikatakan lagi,” jelas Cerezo. Sebelumnya, Simeone kerap dikabarkan akan meninggalkan Atletico Madrid akhir musim ini. Mantan pemain timnas Argentina itu dikabarkan akan menungkangi klub di Liga Primer Inggris atau klub Seri A Liga Italia. Musim ini, Atletico Madrid berada di posisi dua klasemen sementara La Liga. Hingga pekan ke-17, klub berjuluk Los Rojiblancos tersebut telah mendulang 36 poin, tertinggal 9 poin dari Barcelona yang berada di posisi puncak. Cerezo menambahkan, penampilan Atletico Madrid akan makin membaik dengan hadirnya Diego Costa dan Vitolo di paruh kedua musim ini. “Atletico akan menjadi tim yang tangguh. Para pemain ingin meraih kemenangan dan akan bekerja keras untuk itu,” tegasnya. (Goal.com/R-2)
kreator serangan, Pep akan tetap memercayakannya kepada gelandang Kevin de Bruyne dan David Silva. Di lain pihak, skuat the Magpies, julukan Newcastle, ingin mencoba melawan deretan statistik dengan mengalahkan Manchester City meskipun hasrat tersebut terkesan terlalu muluk-muluk. Newcastle merupakan tim penghuni peringkat ke-15 Liga Primer Inggris musim ini. Mereka hanya meraih 18 poin dari 19 pekan yang telah dilalui. Namun, kepercayaan diri tim asuhan Rafael Benitez sedikit terdongkrak pekan lalu. Hasil positif 3-2 kontra West Ham United menjadi raihan poin penuh pertama setelah sembilan pertandingan mereka tidak meraih kemenangan. “Kami harus memberi kesulitan sebisa mungkin, sekecil apa pun tanpa pelanggaran dan kami membutuhkan permainan fi sik dengan mereka. Jangan membiarkan mereka bermain cantik,” kata bek Newcastle Jamaal Lascelles. (AFP/R-2)
Zinedine Zidane Pelatih Real Madrid
AP/KIRSTY WIGGLESWORTH
KISI-KISI
Dihantui Penyakit Depresi
Mengunjungi Anak-Anak di Rumah Sakit
Ajak Keluarga Bertemu Santa
BERBAGAI permasalahan yang dialami Emmanuel Eboue telah membuatnya depresi. Eks bintang Arsenal tersebut mengaku tengah bergelut dengan depresi. Kondisi Eboue memang tengah terpuruk. Setelah ia ditinggal kakek yang membesarkannya, Amadou Bertin, akibat kanker prostat pada Oktober 2016 silam, sang adik N’Dri DOK MIRROR Serge turut meninggalkannya setelah tewas dalam kecelakaan motor di bulan yang sama. Penderitaan Eboue tidak berhenti sampai di situ. Ia dilarang bertanding selama satu tahun oleh FIFA akibat tidak membayar agensi yang menaunginya, dan bercerai dengan sang istri yang membuatnya tak bertemu bersama ketiga anaknya dalam enam bulan terakhir. Ingatan akan kematian Steve Gohouri akibat bunuh diri dua tahun lalu memperparah kondisi mentalnya. Eboue bahkan sempat berpikir mengikuti jejaknya. (Mirror/Rul/R-3)
ARSITEK tim nasional Inggris, Gareth Southgate, menyebarkan keceriaan Natal dengan mengunjungi rumah sakit anak-anak pada awal pekan ini. Bos the Three Lions tersebut mendatangi Martin House di Wetherby dengan membawa hadiah yang ia bagikan dengan anak-anak yang dia rawat di sana, keluarga, dan para staf rumah sakit. DOK FA Rumah sakit yang terletak di Yorkshire tersebut memang khusus memberikan perawatan dan dukungan kepada anak-anak yang berasal dari keluarga tak mampu. Southgate pun berbagi keceriaan dengan bermain bersama mereka. “Saya berpikir di sepak bola kami memiliki kesempatan untuk memberikan momen-momen kebahagiaan kepada orang lain ketika mereka menonton kita. Namun, tidak hanya itu, kita juga menghabiskan waktu mengunjungi tempat seperti Martin House ini,” ujar Southgate. (Dailymail/Rul/R-3)
MEGABINTANG Barcelona, Lionel Messi, memilih merayakan Natal bersama dengan keluarga kecilnya. Pada akhir pekan lalu, el Messiah mengajak serta istrinya, Antonella Roccuzzo, beserta anak-anaknya yang bernama Thiago dan Mateo mengunjungi Santa Claus di kediaman mereka. Penyerang Argentina itu pun mengajak serta keluarganya berfoto berDOK INSTAGRAM MESSI sama Santa yang ia unggah dalam akun Instagram miliknya. Lucunya, Santa tampaknya juga mengidolakan Messi dan Barcelona. Dalam foto yang Messi unggah, terdapat jersey Barcelona bertuliskan nama Santa di punggungnya dan angka 25 yang menggambarkan tanggal perayaan Natal. “Feliz navidad para todos,” begitulah kata-kata yang ditulis Messi untuk menyertai foto yang ia unggah. Kata-kata tersebut berarti selamat Natal bagi kalian semua. (Dailymail/Rul/R-3)