CMYK
TERBIT SEJAK 19 4 8
Senin, 7 Februari 2011 - 4 Rabiul awal H Edisi 3465
www.haluankepri.com
Harga Eceran Rp 2.000,-/ Harga Langganan Rp. 52.500,-(Luar Kota) + Ongkos Kirim
JEMAAT GEREJA BETHEL GEGER Pelaku pengancaman bom, Jamil (22).
BAT TAM — Jemaat Gereja Bethel Indonesia, Batam BA Centre dan warga sekitarnya geger, setelah seorang pemuda meletakan sebuah kotak yang diklaim berisi bom di pos sekuriti dekat gereja tersebut, Minggu (6/1) pukul 08.00 WIB. Pemuda itu kemudian diketahui bernama Jamil (22), warga Kampung Melayu, Batu Besar, Batam. Tim Jihandak Brimob Polda Kepri pun dikerahkan untuk menjinakkan bom dan meledakannya. Sembiring, salah seorang jemaat Gereja Bethel Indonesia yang terletak di depan Perum
Bida Asri II Batam Centre tersebut mengaku curiga dengan gerak-gerik Jamil yang mem-
bawa sebuah kotak dan kesannya sangat gelisah. Jamil juga seperti orang linglung dan pandangannya terkadang tampak liar. Khawatir dengan sikap Jamil, maka Sembiring pun menghubungi Brigadir Pasaribu yang bertugas di Polresta Barelang melalui telepon genggam. "Saya lihat gerak-geriknya mencurigakan. Saya panggil dia tapi tidak menjawab. Ia hanya menjawab dengan isyarat tangannya saja. Makanya saya hubungi polisi," kata Sembiring. Selang beberapa menit kemudian, Pasaribu tiba di lokasi. Pasaribu meminta Jamil meletakkan kotak yang dibawanya itu di pos sekuriti. Namun dengan isyarat tangan, Jamil tidak mau. Namun setelah dibujuk beberapa kali Jamil akhirnya bersedia. Ketika polisi mendekat, ternyata di atas kotak ada secarik kertas yang telah dibubuhi tulisan. Isinya; "Jangan buka barang ini kalau mau selaJemaat Gereja
hal.7
HK/CECEP
ANCAMAN BOM — Seorang anggota Tim Gegana Polda Kepri memeriksa bungkusan yang diduga bom dengan menggunakan alat khusus, Minggu (6/2). Ancaman bom yang dilakukan oleh seorang pemuda itu membuat geger Jemaat Gereja Bethel Indonesia, Batam Centre.
Liverpool Permalukan Chelsea
Jadwal Shalat Batam dan Sekitarnya Subuh 04.55
Dzuhur
Ashar
12.18
15.42
Magrib
Isya’
18.21
19.33
Kisi Angelina Sondakh Sangat Terpukul JAKARTA — Angelina Sondakh masih berat menerima kenyataan bahwa suaminya, Adjie Massaid, telah meninggal dunia. Emosi dan suasana hatinya belum stabil sehingga setelah pulang dari pemakaman, Angelina kembali lagi ke TPU Jeruk Purut untuk melihat lagi pusara Adjie. "Dia kelihatan tidak stabil dalam suasana hatinya. Setelah (suaminya) dimakamkan, kami semua pulang.Tapi, Angelina kembali lagi ke pemakaman. Bersama keluarga, dia ingin berkonsentrasi lagi di makam suaminya," ujar Linda Djalil, kakak almarhum, Sabtu (5/2) malam, di rumah duka, Cilandak, Jakarta Selatan. Angelina kembali ke pemakaman setelah Ketua Umum Partai Demokrat Anas Urbaningrum bersama istrinya Sangat Terpukul
hal.7
LONDON — The Reds Liverpool ternyata cukup tangguh tanpa bomber asal Spanyol Fernando Torres. Terbukti mereka mampu menang 1-0 atas tuan rumah Chelsea, tim yang kini dibela Torres, pada laga lanjutan Liga Inggris, Minggu (6/2) malam. Gol tunggal anak asuhan Kenny Dalglish dilesakkan Raul Meireles di menit ke-69, sekaligus membuat publik di Stamford Bridge tercenung. Dengan tambahan tiga angka ini, Liverpool terus menjaga kans untuk kembali ke posisi empat besar. Sebaliknya, bagi Chelsea, kekalahan itu membuat skuat asuhan Carlo Ancelotti gagal memangkas jarak dari penguasa klasemen sementara Manchester United. Chelsea tetap tercecer 10 angka di belakang Manchester United, yang sehari sebelum-
nya, Sabtu (5/2) juga ditekuk tuan rumah Wolverhampton 1-2. Kekalahan pertama Manchester United sepanjang 29 laga Liga Primer musim ini. Kemenangan itu membuat Liverpool
Raul Meireles (kanan) dan Steven Gerrard merayakan gol.
naik setingkat ke urutan ke-6 dengan nilai 38, menggeser Sunderland. Sedangkan Chelsea tetap di tempat ke-4 dengan nilai 44. Kehadiran Torres memang memberi semangat baru kepada Chelsea. Bahkan, suporter Chelsea juga membentangkan spanduk menyambut kehadirannya. Pelatih Carlo Ancelotti pun berani memasang tiga striker. Selain Torres, Ancelotti juga langsung menurunkan Didier Drogba dan Nicolas Anelka. Hasilnya, Chelsea tampil menyerang dan mendominasi. Namun, Liverpool memberi perlawanan ketat. Meski kalah dalam penguasaan bola, 57 berbanding 43, namun pertahanan Liverpool sulit dibongkar. Peluang terbaik didapat Chelsea pada menit ke-30. Mendapat Liverpool Permalukan
hal.7
Dahlan Janji Bangun Cina Town
HK/CECEP
WALIKOTA Batam Ahmad Dahlan (kiri) dan Ketua INTI Batam Kartono saat acara penutupan Cina Town, Sabtu (5/2) malam. BATAM — Walikota Batam Drs H Ahmad Dahlan, Sabtu (5/2) malam secara resmi menutup pagelaran Cina Town di
kawasan Siang Malam Nagoya yang dilaksanakan oleh
Dahlan Janji
hal.7
HK/DAYLIFE
Basko Bangun Pabrik Air Mineral Terpadu PARIAMAN— Pengusaha H Basrizal Koto segera mendirikan pabrik air mineral terpadu berteknologi tinggi di Lubuk Bonta, Kabupaten Padang Pariaman. Total investasi untuk keseluruhan proyek ini, mencapai Rp100 miliar. “Alhamdulillah. Kami sangat gembira. Ini investasi terbesar yang akan terealisasi di Padang Pariaman,” kata Bupati Padang Pariaman Ali Mukhni ketika menerima Basrizal Koto di Kantor Bupati, Jumat (4/2). Basko, panggilan akrab Bas-
rizal Koto menjelaskan, pembangunan pabrik air mineral terpadu akan dimulai Maret 2011. Pembersihan lahan untuk pembangunan konstruksi , sekarang sudah dimulai di areal seluas 2 hektar di kawasan Lubuk Bonta, Nagari Kapalo Hilalang, Kabupaten Padang Pariaman. “Empat unit mesin berteknologi tinggi buatan Kanada sudah kami pesan langsung ke Taiwan. Total harga untuk mesin tersebut mencapai Rp50 miliar. Insya Allah, April atau Mei nanti sudah sampai di Lubuk Bonta,”
kata Basko yang baru kembali dari Taiwan. Empat unit mesin yang akan berada dalam satu kawasan pabrik air mineral terpadu itu, masing-masing akan memproduksi biji plastik menjadi materi botol, lalu diolah jadi botol dengan berbagai ukuran. Dua unit pabrik lagi memproduksi tutup botol, pengisian air mineral berikut kemasan dan packing. Satu mesin cetak botol itu mampu memproduksi 18.000 botol per jam. Basko Bangun
HALUAN KEPRI SATU-SATUNYA KORAN BACAAN MASYARAKAT KEPRI
hal.7
HK/HALUAN
PRESIDEN Komisaris Basko Grup H Basrizal Koto (dua kiri) dan Bupati Padang Pariaman Ali Mukhni (tengah) saat meninjau lokasi pembangunan pabrik air mineral di Lubuk Bonta, Jumat (4/2).