HaluanKepri 01Apr12 minggu

Page 1

CMYK

Minggu, 1 April 2012

HARGA ECERAN Rp2.000,HARGA LANGGANAN Rp52.500,UNTUK LUAR KOTA TAMBAH ONGKOS KIRIM

10 Jumadil Awal 1433 H TERBIT 24 HALAMAN NO 1/4 TAHUN KE 11

Website: www.haluankepri.com

KULINER

MENDIDIK KEPEKAAN SOSIAL ANAK

NIKMATNYA BAKSO SAJIAN PRASMANAN

HAL 12

HAL 09

INDEKS

IBU & ANAK

Aneka Busana Batik ... HAL

14

Rias Sanggul...HAL 15 Jelang UN, Bentuk ...

HAL 18

Nelayan... HAL 21

HAL 16

SBY Serukan Irit BBM ART JAKAR TA –– Presiden Susilo Bambang YuAR JAK dhoyono (SBY) menyerukan kepada seluruh rakyat Indonesia agar melakukan banyak penghematan energi, terutama bahan bakar minyak (BBM). Pasalnya, harga BBM bersubsidi batal naik 1 April 2012.

ANTARA

EARTH HOUR –– Ratusan lilin dinyalakan membentuk tulisan '60+' saat puncak peringatan Earth Hour 60+ 2012 di Grand City Surabaya, Sabtu (31/3). Earth Hour 60+ yang juga diperingati seluruh dunia ini, ditandai pemadaman lampu selama 60 menit, sebagai simbolis hemat energi.

Polisi Tewas Tabrakan Usai Amankan Demo BBM B A T A M –– Sepeda motor Yamaha Vixion merah bernomor polisi BP 2007 RD yang dinaiki dua anggota Satuan Brimob Polda Kepri bertabrakan dengan sebuah taksi saat melaju di jalan raya Telagapunggur, tepatnya di depan TPA Telagapunggur, Sabtu (31/3) siang. Akibatnya, satu dari dua anggota Brimob itu tewas, sementara rekannya mengalami luka parah dan patah kaki. Korban tewas bernama Briptu Hendra Hendriansyah. Ia mengalami patah tulang di beberapa bagian tubuhnya, seperti

tangan dan bahu, serta mengalami pendaraan di kepala karena diduga terbentur keras ke aspal. Hendra sempat dilarikan ke Rumah Sakit (RS) Camatha Sahaidya Panbil, Mukakuning, namun menghembuskan napas terakhir dalam perjalanan. Adapun korban yang mengalami luka parah dan kini dirawat di RS Camatha Sahaidya diketahui bernama Briptu Thomas Dale. Wakil Kepala Satuan (Wakasat) Brimob Polda Kepri AKBP Puji Santoso mengatakan, keduanya mengalami kecelakaan saat hendak pulang ke Markas Satuan

Jadilah Seperti Tanah yang Subur JADILAH engkau seperti tanah yang subur, tanah yang menjadi lambang kemakmuran, tanah yang mampu menampung air demi kelangsungan hidup, tanah yang mampu menyimpan air demi kesejahteraan, tanah yang mampu mempertahankan kesuburannya, bahkan memberikan manfaat yang besar bagi mahluk hidup di sekitarnya. Maka, jika ilmu itu ibarat air, manakala ilmu itu datang menghampirimu, engkau harus mampu mengingatnya dalam pikiranmu, berusaha memahaminya dengan imanmu dan mengamalkannya melalui ibadahmu serta

Jadilah Seperti Bersambung ke hlm 7

Bersambung ke hlm 7

Sebab harga rata-rata 6 bulan terakhir belum 15 persen di atas asumsi ICP baru sebesar US$ 105/barel. Dengan keputusan itu, maka harga BBM belum akan naik pada 1 April ini. Selain hemat energi, SBY juga meminta konversi BBM ke SBY Serukan Bersambung ke hlm 7

Susilo Bambang Yudhoyono

PKS Tak Takut Dibuang dari Koalisi

Brimob Polda Kepri di Tembesi usai melakukan tugas pengamanan aksi demo penolakan kenaikan harga BBM di Lobam, Bintan. "Hendra bersama Briptu Thomas Dale berboncengan hendak menuju Mako Satbrimob di Tembesi. Ketika itu, mereka baru pulang dari Lobam usai menjalankan tugas untuk melakukan pengamanan aksi demo menolak rencana kenaikan BBM. Namun, naas menimpa mereka, terjadi kecelakaan," kata Puji. Polisi Tewas

"Penghematan energi harus dilakukan secara sangat serius. Sehingga bisa menjadi gerakan nasional," ujarnya dalam jumpa pers di Istana Negara, Jalan Medan Merdeka Utara, Jakarta, Sabtu (31/3) malam. Jumpa pers digelar seusai SBY dengan para menterinya menggelar rapat kabinet membahas hasil rapat paripurna DPR RI terkait dengan rencana kenaikan harga BBM. Seperti diberitakan sebelumnya, hasil voting sidang paripurna DPR memutuskan menerima tambahan pasal 7 Ayat 6A UU APBN-P 2012. Klausul tambahan dalam UU APBN-P 2012 itu memberikan peluang kepada pemerintah menaikkan dan menurunkan harga BBM bila harga minyak mentah Indonesia mengalami kenaikan atau turun rata-rata 15 persen dalam waktu 6 bulan terakhir. Namun, rencana awal pemerintah menaikkan harga BBM bersubsidi sebesar Rp 1.500 per liter per 1 April 2012 tetap ditolak.

ANTARA

APARAT kepolisian mengamankan seorang pengunjuk rasa yang menolak rencana kenaikan harga BBM di Kawasan Embong Malang, Surabaya, Jawa Timur, Sabtu (31/3).

JAKARTA –– Partai Keadilan Sejahtera (PKS) siap menanggung risiko apa pun atas pilihannya dalam rapat paripurna soal rencana kenaikan harga BBM pada Sabtu dini hari. Bahkan, PKS sudah mempersiapkan diri apabila kelak dibuang dari koalisi Presiden Susilo Bambang Yudhoyono (SBY). "Insya Allah siap, walau itu domain Majelis Syuro," kata juru bicara PKS Mardani Ali Sera saat dikonfirmasi, Sabtu (31/3). Mardani menjelaskan, pilihan PKS dalam paripurna BBM sudah dipikirkan secara matang. PKS hanya berjuang demi kepentingan rakyat, tidak ada pi-

lihan lain. "Suara rakyat adalah amanah untuk PKS. Terlalu lama kita diajak untuk tidak jujur pada rakyat," tegas Mardani. Opsi pilihan yang berbeda dari koalisi pun diambil berdasarkan perintah Presiden PKS Luthfi Hasan yang ingin agar, Fraksi PKS bersama rakyat. "Kita nyaman mengambil keputusan memilih opsi 1," tutur anggota Komisi VII DPR ini. Ketua DPP PKS Yudi Widiana mengaku sikap yang diambil terkait kebijakan BBM berdasarkan kepentingan rakyat. Ia PKS Tak Bersambung ke hlm 7

Kaca Pecah, Dumai Express Kemasukan Air B A T A M –– Kaca haluan kapal penumpang MV Dumai Express 21 yang membawa 171 penumpang tujuan Tanjungbalai pecah akibat dihantam ombak besar di perairan Batuculai atau sekitar setengah jam setelah bertolak dari Pelabuhan Domestik Sekupang, Batam, Sabtu (21/ 3). Akibatnya kapal tersebut berbalik arah kembali ke Sekupang. Sebanyak 30 penumpang akhirnya membatalkan keberangkatan, sisanya diberangkatkan dengan MV Dumai Express 8. Syahbandar Pelabuhan Domestik Sekupang Erwin Syahrizal men-

jelaskan, MV Dumai Expres 21 berangkat dari Sekupang pukul 09.30 WIB dengan tujuan tujuan Tanjungbalai Karimun. "Di tengah perjalanan, sekitar 30 menitlah kapal Dumai Express itu berlayar dari Sekupang, yang pada saat itu ombak sedang besar, sehingga menghantam kapal. Akibatnya, kaca haluan sebelah kanan pecah. Kerusakannya hanya bagian kaca saja, mesin dan lambung tidak terdapat masalah," terang Erwin. Namun, ia menyayangkan tindakan kapten kapal karena terlam-

bat melaporkan kejadian itu. "Kaptennya baru melapor sekitar pukul 10.30 WIB. Sehingga penumpang sempat panik. Dan sesampainya di Batam sebanyak 171 penumpang yang di antaranya orang tua dan anak-anak tampak pucat," kata Erwin. Atas kelalaian itu, kata Erwin, perusahaan pelayaran bisa dikenakan sanksi. "Seharusnya nahkoda langsung melapor, dan sesuai dengan mekanisme yang berlaku, baik ke kita atau syahbandar terdekat," terangnya. Krisman, nahkoda kapal Dumai Express 21 mengatakan, pada saat

kapal memasuki perairan Batuculai, tiba-tiba ada ombak tinggi menghantam kapal hingga salah satu kaca bagian depan pecah. Penumpang yang berada di bagian depan langsung panik berhamburan naik ke bagian atas kapal. "Air laut sempat masuk lewat jendela pecah itu, hingga penumpang yang berada di sini mulai panik dan berhamburan," terang Krisman saat ditemui di dalam kapalnya. Humas Dumai Express Asmadi menilai tindakan yang diambil nakhoda Dumai Express 21 dengan memutuskan kembali ke Sekupang

Balotelli-Kolarov Selamatkan City Chelsea Kalahkan Villa, Torres Akhiri Puasa Gol MANCHESTER –– Mario Balotelli dan Aleksandar Kolarov menjadi pahlawan Manchester City saat melawan Sunderland pada lanjutan Premier League di Etihad Stadium, Sabtu (31/3) malam WIB. Sempat tertinggal 1-3, Balotelli dan Kolarov mencetak gol buat City dan memaksa Sunderland mengakhiri pertandingan dengan skor 3-3. Dengan hasil ini, City gagal menempel Manchester United (MU), karena masih berada di posisi kedua dengan 71 poin atau selisih dua angka dari MU di puncak. Akan tetapi, "Setan Merah" bisa mempelebar jaraknya tersebut jika berhasil mengalahkan Blackburn Rovers, Senin (2/4/2).

City bermain menyerang sejak menit awal. Pada menit ke-9, Aleksandar Kolarov mendapatkan peluang Balotelli-Kolarov Bersambung ke hlm 7

Mario Balotelli

HALUAN KEPRI SATU-SATUNYA KORAN BACAAN MASYARAKAT KEPRI

sudah tepat. "Yang utama itu, keselamatan penumpang. Sehingga apa yang diambil kapten kapal sangatlah tepat. Jadi keputusannya itu mutlak, tanpa harus diintervensi. Karena kaptenlah yang mengetahui kondisi di lapangan," kata Asmadi seraya bersyukur karena seluruh penumpang selamat. Erwin Syahrizal meminta agar semua kapal yang berlayar dari Pelabuhan Domestik Sekupang Kaca Pecah Bersambung ke hlm 7


Metro Kepri

Minggu,

1 April 2012

2

Hindari Seks Bebas Pemko Perlu Bangun Fasilitas Buat Remaja TANJUNGPIN ANG — Ketua Sekolah Tinggi ANJUNGPINANG Ilmu Sosial dan Ilmu Politik (Stisipol) Raja Ali Haji Kota Tanjungpinang Zamzami A Karim meminta Pemerintah Kota (Pemko) Tanjungpinang untuk membangun sarana dan prasarana publik yang dibutuhkan pelajar, seperti tempat olahraga, taman bermain, dan fasilitas wifi dan lain sebagainyaa. Oleh:Tengku Bayu, Liputan Tanjungpinang

Ini sebagai salah satu upaya mengantisipasi atau menghindari terjadinya seks bebas di kalangan

remaja. Usulan itu disampaikan Zamzami saat menjadi salah satu nara-

TENGKU BAYU/HALUAN KEPRI

DIALOG soal pergaulan bebas di kalangan remaja digelar di ruang rapat DPRD Kota Tanjungpinang, Jumat (30/3).

sumber dalam dialog yang digelar DPRD Kota Tanjungpinang di ruang rapat paripurna, Kamis (30/3) lalu. Selain anggota DPRD, dialog yang membahas soal maraknya pergaulan seks bebas di kalangan remaja itu juga dihadiri instansi terkait dan sejumlah elemen masyarakat. "(Pembangunan fasilitas untuk remaja) Ini adalah tugas dari Pemko. Jika itu semua terpenuhi, maka bisa mengurangi seks bebas di kalangan pelajar," kata Zamzami. Ia mengatakan, jika sejak dulu Pemko memerhatikan penyediaan sarana dan prasarana untuk kalangan pelajar maka jumlah remaja yang terjerumus dalam pergaulan bebas tidak akan sebanyak yang terjadi saat ini. Ia mengatakan para pelajar bisa mengisi waktu dengan kegiatankegiatan positif karena memperoleh tempat untuk mengekspresikan atau menyalurkan bakatnya. "Anak muda zaman sekarang berbeda dengan zaman kita-kita dulu. Untuk itu, berilah mereka tempat atau ruang buat berekspresi agar terhindar dari perbuatan yang tidak senonoh," kata Zamzami. Selain pembangunan fasilitas untuk kaum remaja, Zamzami juga mengusulkan sejumlah upaya lain

yang perlu dilakukan untuk mengatasi terjadinya seks bebas di kalangan remaja. Antara lain Pemko Tanjungpinang perlu melakukan razia terhadap semua tempat-tempat hiburan seperti karaoke keluarga yang kini semakin menjamur di Kota Tanjungpinang. Ia juga mengatakan, peran serta orang tua, tokoh agama dan seluruh lapisan masyarakat sangat diperlukan untuk mengatasi kenakalan remaja. Sekretaris Komisi I DPRD Kota Tanjungpinang Ismiyati mengingatkan agar tempat-tempat hiburan yang ada di Tanjungpinang tidak disalahgunakan untuk tempat prostitusi. Untuk itu, ia meminta dinas terkait aktif melakukan razia ke seluruh tempat hiburan. "Intinya ialah harus saling menjaga, seperti pihak pengusaha jangan sampai menyalahgunakan izin tempat hiburannya dan juga masyarakat agar jangan menjadikan tempat seperti itu untuk tempat maksiat," ujar politisi PKS itu yang ditemui seusai dialog. Ia meminta Pemko Tanjungpinang untuk tidak segan-segan mencabut izin tempat hiburan yang terbukti melakukan pelanggaran. "Jika ada tempat hiburan yang kedapatan mengizinkan tempatnya dijadikan tempat untuk melakukan praktek prostitusi, apalagi sampai menyediakannya, maka izinnya harus dicabut. Bahkan bila perlu dipidana,"pungkas Ismiyati.. * * *

SUTANA/HALUAN KEPRI

DATANGI DEVELOPER—Puluhan anggota PP PAC Kecamatan Bukit Bestari mendatangi kantor developer PT Puri Dompak Utama di Jalan Baru KM 8 Atas Tanjungpinang, Jumat (30/3). Mereka memprotes pemagaran lahan yang dilakukan pihak developer.

PP Demo Developer TANJUNGPINANG G—Puluhan anggota Pemuda Pancasila (PP) Kecamatan Bukit Bestari, Jumat (30/3) mendatangi kantor developer PT Puri Dompak Utama di Jalan Baru KM 8 Atas Kota Tanjungpinang. Kedatangan anggota PP itu untuk meminta pertanggungjawaban pihak devel-

oper yang telah memagari lahan seluas lebih kurang 2 hektar yang di dalamnya termasuk lahan milik salah satu anggota PP. Lahan tersebut berlokasi di Jalan Dompak menuju pusat perkantoran Pemerintah Provinsi (Pemprov) Kepri. Lahan itu dipagar oleh pihak developer pada

Jumat pagi. Rencananya, lahan tersebut akan dibangun perumahan. "Kami merasa dilecehkan oleh ulah oknum yang tidak bertanggung jawab ini, karena lahan tersebut sudah ditimbun tanpa koordinasi dengan pemiliknya," ujar Ketua Pimpinan Anak Cabang (PAC) PP Kecamatan Bukit Bestari Binahar Manurung saat mendatangi kantor developer bersama anggota PP lainnya. Manurung menuturkan, lahan tersebut dipagar pada pagi hari dan setelah itu ditimbun oleh lima orang suruhan developer. Menurut pengakuan orang suruhan tersebut, mereka dibayar oleh pihak developer sebesar Rp500 ribu per orang. "Atas tindakan tersebut, kita sudah melaporkannya ke Polsek Bukit Bestari dan alasan kami mendatangi kantor developer ini adalah untuk meminta pertanggungjawaban," ujar Manurung. Setelah empat jam menunggu, anggota PP tidak berhasil menemui pimpinan developer tersebut. Anggota PP hanya bisa bertemu dengan karyawan developer dan menurut laporan dari salah seorang stafnya, pimpinannya sedang berada di luar kantor. Direktur PT Puri Dompak Utama Fery Lee saat dihubungi melalui via ponselnya mengaku sedang berada di luar kota. Fery meminta pihak-pihak yang keberatan dengan pemagaran yang dilakukan perusahaannya untuk menempuh jalur hukum, termasuk melaporkannya ke ke Polresta Tanjungpinang. "Kalau warga ada surat dan bukti yang lengkap dan sah silahkan tunjukkan kepada kami, biar lebih jelas," ujar Fery. ( c w 5 3 //ee z a )


CMYK

3

Minggu,

Metro Batam 1 April 2012

Stok Sembako Aman Harga Cenderung Menurun

CECEP/HALUAN KEPRI

WALIKOTA Batam Ahmad Dahlan melantik pengurus Badan Amil Zakat Kota Batam di Kantor Walikota Batam, Sabtu (31/3).

Ketua BAZ dan BWI Dilantik BATAM CENTRE—Walikota Batam Ahmad Dahlan melantik Jefridin sebagai Ketua Badan Amil Zakat (BAZ) Kota Batam di lantai 4 Gedung Pemko Batam, Sabtu (31/3). Jefridin akan menjabat sebagai Ketua BAZ Kota Batam hingga 2013 mendatang menggantikan Ketua BAZ sebelumnya Didi Suryadi melalui pergantian antar waktu (PAW). Selain pengurus BAZ, dalam kesempatan yang sama juga dilantik Bustamin Husein sebagai Ketua Badan Wakaf Indonesia (BWI) Kota Batam periode 2011-2015. Pelantikan Bustamin Husein sebagai Ketua BWI Kota Batam dilakukan oleh Ketua BWI Provinsi Kepri Razali Jaya. Hadir dalam pelantikan tersebut, sejumlah pimpinan organisasi Islam dan unsur Muspida Kota Batam. Serta dihadiri Ketua BWI Pusat, Tholhah Hasan yang juga mantan Menteri Agama RI. Kepada para pejabat yang dilantik, Ahmad Dahlan menyampaikan selamat dan berpesan agar dapat menjalankan amanah dengan baik, terutama dalam menggali potensi zakat maupun wakaf di Kota Batam secara maksimal.“Batam sangat potensial sebagai gerakan zakat dan wakaf di Indonesia,” ujarnya. Menurut Dahlan, Batam merupakan daerah berkembang dengan jumlah umat Islam mayoritas. Jika potensi zakat ini dapat dikembangkan dan dikelola dengan baik, maka akan semakin meningkatkan manfaat bagi umat. Untuk itu, kata dia, semangat untuk berbagi di kalangan umat Islam di Kota Batam harus terus ditingkatkan. Sementara itu, Tholhah Hasan menjelaskan, terdapat perbedaan dalam pengelolaan zakat dan wakaf. Dimana jika zakat bisa langsung dimanfaatkan dari muzakki ke masyarakat, sedangkan pemanfaatan wakaf dilakukan melalui investasi. Selama ini, keberadaan wakaf telah memberikan kontribusi yang besar bagi masyarakat. Seperti investasi di bidang pendidikan melalui pembangunan sekolah, investasi di bidang ekonomi dengan mendirikan bank dan minimarket, investasi di bidang kesehatan dengan membangun klinik ataupun rumah sakit serta lainnya. (wan)

BA TAM CENTRE — Harga sejumlah bahan BAT kebutuhan pokok (sembako) di Kota Batam masih normal meski sempat ada rencana kenaikan harga bahan bakar minyak (BBM). Bahkan, harga sejumlah sembako cenderung turun. Selain harganya normal, stok sembako juga aman. Oleh: Zaki Setiawan, Liputan Batam

"Sampai saat ini, stok sembako masih aman dan tidak ada gangguan. Justru beberapa kebutuhan pokok, harganya justru turun," ujar Wakil Gubernur Kepri HM Soerya Respationo saat melakukan sidak ke Pasar Botania, Batam Centre, Sabtu (31/ 3). Selain Pasar Botania, Soerya juga melakukan sidak ke gudang sembako dan depot II Pertamina. Soerya yang juga Ketua Tim Terpadu Monitoring dan Pengawasan Pengendalian Pendistribusian BBM Bersubsidi Provinsi Kepri melakukan sidak untuk melihat secara langsung kecukupan sembako dan BBM, melihat langsung ketersediaan sembako dan BBM serta meninjau harga-harga kebutuhan pokok di pasar tradisional. Sejumlah unsur Muspida Provinsi Kepri dan Batam, seperti Asisten II Provinsi Kepri Amhar Ismail, Kadispar Provinsi Kepri Guntur Sakti, Kadisperindag Batam Ahmad Hijazi dan pejabat lainnya turut mendampingi kegiatan sidak yang diawali ke Pasar Botania itu. Kepada para pedagang, Soerya menanyakan harga jual sejumlah kebutuhan pokok di tingkat eceran dan keberlangsungan ketersediaan barang. "Harga telur per

papan Rp31 ribu, kalau gula pasir Rp9 ribu per kilogram, minyak curah Rp11 ribu dan Bimoli Rp12.500 per liternya," jawab Yuni, pedagang Toko Sunly di pasar Botania Blok D nomor 4-5 kepada Soerya. Dari toko Sunly, Soerya dan rombongan melanjutkan sidak ke pedagang daging ayam, sapi dan ikan di sejumlah lapak di pasar Botania. Erwin, salah seorang pedagang, menyatakan, harga daging sapi sekarang Rp55 per kilogram, ayam es Rp24 ribu per kilogram, lele Rp20 ribu perkilo, ikan bandeng Rp24 ribu per kilogram, dan ikan kakap merah Rp40 ribu per kilogram. "Harganya masih normal, tidak ada kenaikan," ujar Erwin. Dari Pasar Botania, Soerya dan rombongan menuju depot II Pertamina di Kabil yang kemudian dilanjutkan menuju PT Batam Harta Mandiri selaku distributor gula. Di perusahaan yang beralamat di kawasan industri Kara Blok B Batam Centre ini, terlihat sekitar 300 ton gula tersusun di gudang. Pengelola gudang, Steven menjelaskan, gula putih kristal tersebut merupakan gula lokal produksi Cepiring, Jawa Tengah

CECEP/HALUAN KEPRI

SIDAK WAGUB—Wakil Gubernur Kepri Soerya Respationo melakukan sidak ke Pasar Botania Batam Centre, Sabtu (31/3). Wagub juga melakukan sidak ke sejumlah pasar dan Depot Pertamina di Kabil.

yang masuk sejak Desember 2011 lalu. Baru sekitar 100 ton yang sudah terdistribusi ke pasar. Lambatnya distribusi gula akibat lebih murahnya harga jual gula impor dibanding gula lokal di pasaran. Di pasaran, gula lokal dijual seharga Rp420 ribu per karungnya dengan berat 50 kilogram. Sedangkan gula impor dengan berat yang sama, seperti dari India, harganya hanya Rp385 ribu per karungnya. "Kalau untuk transportasi, tidak ada masalah," ungkap Steven. Di gudang sembako lainnya, Komplek Kartika Blok C nomor 5 Jalan Duyung, distributor beras, Ayong menyatakan bahwa sekitar seminggu terakhir, harga beras turun dibandingkan sebelumnya. Penurunan harga beras rata-rata Rp5 ribu setiap karungnya. Seperti beras kualitas rendah merek matahari, biasa harganya Rp155

ribu, turun menjadi Rp150 ribu per karung dengan isi 25 kilogram. Begitupun dengan beras kualitas sedang, merek Dunia Baru, turun harganya menjadi Rp228 ribu dari harga sebelumnya Rp133 ribu per karungnya. "Penurunan terjadi karena harga beras dari Jakarta juga turun," ungkap Ayong. Sementara itu, di gudang Bulog yang beralamat di Jalan Kerapu Batu Ampar, stok beras masih mencukupi hingga 3,5 bulan ke depan. Di gudang, terdapat sekitar 2.055 ton beras dengan kualitas sedang yang diimpor dari Vietnam pada Januari 2012 lalu. "Untuk beras miskin (raskin), rata-rata kebutuhan di Kota Batam mencapai 542 ton per bulannya," ujar Kepala Sub Drive Bulog Batam Marjoni Busjal. Permintaan Premium Melonjak Jika konsumsi sejumlah ke-

butuhan pokok di Kota Batam masih normal, permintaan premium di SPBU justru melonjak. Hal ini ditandai dengan permintaan distribusi BBM jenis premium di Depot II Pertamina Kabil. "Kenaikan permintaan mulai hari ini (kemarin), distribusi melonjak dari biasanya sebanyak 600 ton per hari menjadi 700 hingga 800 ton per hari," ungkap petugas lapangan Depot II Pertamina, Nuralim. Lonjakan permintaan antara 100 hingga 200 ton per hari ini diperkirakan karena adanya antisipasi yang dilakukan sejumlah SPBU terhadap rencana kenaikan BBM yang akhirnya tertunda. Sedangkan untuk ketersediaan BBM di Depot II Pertamina, masih mencukupi dan tidak ada masalah. ***

LMP Bukan Tempat Berkumpul Preman B A T A M C E N T R EE—Pengurus DPD Laskar Merah Putih

(LMP) Kepri dikukuhkan oleh Ketua Umum LMP Mayjen (Purn) Syamsu Djalal di Hotel Pusat Informasi Haji (PIH) Batam Centre, Sabtu (31/3). LMP menyatakan tekad untuk menjaga keutuhan Negara Kesatuan Republik Indonesia (NKRI). “NKRI harga mati, tak boleh pihak asing mengganggu keutuhan negeri ini. Kita yang berada di garda terdepan berkewajiban mengamankan negeri ini,”

ujar Thurman, Ketua DPD LMP Kepri dalam sambutannya. Menurutnya, ormas ini berdiri untuk saling menghormati dan menjunjung nilai-nilai kebersamaan sebagaimana yang telah tercantum dalam dasar negara Pancasila. Katanya, perbedaan merupakan wujud dari keberagaman yang tertuang dalam falsafah negara. “Perbedaan harus kita jaga sebagai simbol kebersamaan, dan juga harus dilestarikan sebagai makna persatuan bangsa. Jangan melihat warna, suku dan agama.

Karena semua itu berdiri dalam kebhinekaan,” katanya. Syamsu Djalal menyatakan LMP bukan tempat berkumpul para preman, melainkan wadah bagi mereka yang mempunyai kepedulian terhadap bangsa dan negara. Oleh karena itu, lanjut dia, semua anggota LMP harus selalu menunjukkan sikap santun sebagaimana kultur orang timur. “Kita harus santun sebagai orang timur yang memiliki tata krama sehingga tidak menimbulkan ketersinggungan pada orang lain. Junjung nilai dan budaya timur, kita berdiri di

semua golongan tanpa melihat perbedaan apapun,” tandasnya. Jajaran pengurus LMP, ujar dia, berkewajiban menjaga nilai-nilai kebangsaan dan persatuaan yang harus terus dipertahankan. “Mari jaga kerukunan bangsa agar kita tetap bersatu sebagai bangsa yang besar dan berkemakmuran,” tutur mantan Danpupom TNI AD ini. Acara pelantikan itu dihadiri Gubernur Kepri HM Sani yang diwakili Kepala BKD Buralimar, sejumlah pejabat, tokoh masyarakat dan pemuda. (tea)

Kepri Ikut Pesparawi Nasional BATAM C E N T R EE—Gubernur Kepri HM Sani mengesahkan panitia persiapan dan pengiriman kontingen Provinsi Kepri ke Pesta Paduan Suara Gerejawi (Pesparawi) nasional yang akan berlangsung di Kota Kendari, Sulawesi Tengah pada 2-9 Juli 2012. Kontingen Kepri akan mengikuti lima lomba pada

CMYK

Pesparawi tahun ini, yakni lomba paduan suara dewasa, anak, vokal group remaja, solis anak dan remaja. Ketua Pesparawi Kepri Jasarmen Purba menyatakan, setelah terbentuknya panitia, akan dilanjutkan dengan konsolidasi dengan lembaga gereja. Selain itu, juga akan dilakukan persiapan

bagi rombongan Pesparawi Kepri menuju Kendari, untuk mengamati situasi hingga tempat latihan di Kendari. “Satu sampai dua bulan sebelum keberangkatan, kita akan mengunjungi gereja di Batam. Peserta yang sudah dilatih, akan bernyanyi di beberapa gereja di Batam,” ujar anggota DPD RI ini di Batam

Centre, kemarin. Menurut Jasarmen, saat ini persiapan sedang dijalankan dan belum ada target khusus yang ingin dicapai di Pesparawi. Hanya saja, Jasarmen bertekad, kontingen Kepri mendapat piala sebagaimana dalam Pesparawi sebelumnya di Samarinda. “Persiapan sedang dilakukan untuk lomba paduan suara dewasa, anak, vokal group remaja, solis anak dan remaja,” ungkapnya. Jasarmen menambahkan, untuk peningkatan kualitas peserta yang akan diberangkatkan, akan dikoordinir oleh Lembaga Pengembangan Pesparawi Daerah (LPPD) Batam. Latihan secara rutin akan dilaksanakan, mengingat waktu yang semakin mepet. Khusus untuk lomba vokal solo dan solis, baru selesai dilakukan seleksi. Hasil seleksi telah menetapkan dua orang untuk peserta kategori remaja dan dua orang untuk kategori anak. “Keempat orang yang terpilih ini, akan dilatih lagi lebih intensif,” imbuhnya. Panitia Pesparawi juga akan menyiapkan nyanyian bernuansa lokal ataupun Melayu dalam ajang tersebut. Nyanyian ini disiapkan sesuai permintaan dari panitia Pesparawi Nasional. “Panitia nasional meminta ada nyanyian bernuansa Melayu,” pungkasnya. ( w a n )


Liputan Utama

Minggu,

Selain Menangkap Ikan juga Memikat Burung Kehidupan Suku Laut Desa Berakit Ujung Teluk Merbau Provinsi Kepulauan Riau terdiri atas beberapa pulau yang tentu saja sebagian besar dikelilingi oleh lautan, hal ini menjadikan Provinsi Kepulauan Riau identik dengan hal-hal yang berbau kemaritiman yang dihuni berbagai suku dan etnis, salah satunya suku laut Desa Berakit Teluk Merbau Kabupaten Bintan. Oleh: Darul, Liputan Tanjungpinang

Kondisi ini tidak terlepas keadaan masyarakat yang hidup dan bersahabat dengan laut. Terkadang masyarakat yang seperti inilah, yang jauh dari ke-

hidupan masyarakat modern. Orang-orang yang bertempat tinggal dilaut disebut juga dengan orang suku laut dimana orang suku laut ini kurang ber-

interaksi dengan masyarakat di luar wilayahnya. Mungkin dikarenakan sifat yang tertutup untuk bergaul dengan masyarakat luar, suku laut tidak cukup dikenal oleh masyarakat ramai. Padahal sesungguhnya, suku laut inilah merupakan harta terpendam bagi Provinsi Kepulauan Riau. Banyak sekali pengetahuan yang berkaitan dengan kehidupan sosial maupun budaya yang dimiliki oleh suku laut dan tidak semua orang mengetahuinya. Suku laut hidup dan menetap disampan-sampan dan berlayar mengarungi lautan berbulanbulan bahkan bertahun-tahun lamanya. Kehidupan suku laut tentu sangat dekat sekali dengan

wilayah lautan. Hal ini membuat mereka menggantungkan hidupnya pada alam yang ada disekelilingnya yaitu laut. Dari laut inilah mereka memperoleh hasil yang dapat dimanfaatkan demi kelangsungan hidupnya kedepan. Jadi jelaslah bahwa suku laut bermata pencaharian sebagai nelayan terkadang suku laut juga bisa memikat burung di pohon bakau sebagai mata pencarian sampingan. Hasil tangkapan biasanya dikonsumsi sendiri dan sekali-kali di jual untuk dapat membeli keperluan yang lain. Suku laut yang tinggal di sampan hidupnya secara nomaden (berpindah-pindah). Mereka akan berpindah dari satu

tempat ke tempat lain bila pendapatan mereka tidak mencukupi untuk kebutuhan hidup. Di zaman modern seperti sekarang ini, kebanyakan suku laut sudah ada yang menetap di daratan. Suku laut yang menetap didaratan terbagai dua yaitu ada yang untuk sementara waktu. Suku laut yang menetap didaratan hanya sementara waktu hanya untuk menjual hasil tangkapannya kepada penduduk sekitar atau pun kondisi cuaca yang sedang buruk. Lain hal pula dengan suku laut yang sudah menetap di darat yakni suku laut yang hidup ditepian pantai-pantai. Mata pencaharian mereka sudah bervariasi walaupun melaut tetap menjadi mata pencaharian yang utama. Bagi suku laut yang hidup di

darat mereka sudah mengenal mata pencaharian berdagang dan bercocok tanam. Suku laut yang hidup di darat masih mengandalkan hasil laut untuk memenuhi kebutuhan hidup seharihari. Walaupun cuaca tetap saja tidak mendukung untuk melaut, namun mereka tetap saja melaut dengan sampannya. Suku laut yang ditemui berada di wilayah Desa Berakit Ujung, Teluk Merbau. Mereka yang sudah menetap di tepian pantai juga menjadi nelayan sebagai mata pencaharian untuk memenuhi kebutuhan hidup. Suku laut yang ditemui Dwi Putri mahasiswa magang di Haluan Kepri, di Desa Berakit Ujung, Teluk Merbau yaitu Saiman (49) dan Haryati (30). Dimana Saiman merupakan Suku Laut Asli yang sudah mulai menetap di tepian pantai Desa Berakit. Dahulunya pada waktu Saiman masih tinggal disampan bersama kumpulannya, peralatan yang digunakan Saiman untuk menangkap ikan yaitu dengan menggunakan serampang, lembing atau tombak yang terbuat dari besi. Saiman tidak mengenal dengan peralatan modern untuk menangkap ikan di laut, beliau dan kumpulannya mencari ikan hanya menggunakan peralatan

1 April 2012

4

yang sangat tradisional. Suku laut yang hidup nomaden dan tinggal di dalam sampan, ketika itu mereka tidak memiliki dan memeluk satu agama pun. Mereka tidak mengenal agama maupun kepercayaan dan hidup bebas di lautan. Namun bilamana mereka singgah kedaratan dan mulai menetap di daratan, mereka bercampur dengan masyarakat lain yang hidup di wilayah itu. mereka mulai mengikuti menganut agama di sekitar wilayah tersebut. Bukan tidak mungkin akhirnya mereka memeluk agama yang ada di wilayah sekitarnya. Suku laut yang singgah di wilayah yang mayoritas muslim dan beragama Islam mereka akan ikut agama Islam namun ada pula yang memeluk agama Khatolik, Kristen dan lain sebagainya. Menurut Saiman, suku laut di wilayah Desa Berakit Ujung, Teluk Merbau ini sebagian besar memeluk agama Islam. Kebanyakan aktivitas keagamaan dilakukan disurat. Masyarakat asli sangat menyambut baik suku laut yang mau memeluk agama Islam. Suku laut jarang sekali bergaul dengan masyarakat terutama wanita. Bila meraka singgah kedaratan mereka baru berjumpa dengan wanita. * * *


5

Minggu,

Liputan Utama

1 April 2012

Bertemu Jodoh di Joget Dangkong B I L A suku laut ini telah tertarik pada satu wanita maka ia langsung mengajaknya untuk menikah. Seperti halnya Saiman, dahulunya Saiman telah memiliki istri yang samasama asli dari suku laut. Adapun upacara perkawinan pada suku laut dinamakan dengan Upacara Campak Bungkus, upacara campak bungkus ini adanya barangbarang yang diberikan kepada pihak calon istri ibarat upacara pernikahan masyarakat modern. Setelah upacara campak bungkus, kepada pasangan

pengantin baru diharapkan untuk memulai kehidupan barunya dengan mandiri di dalam sampan. Mereka tidak dibenarkan hidup bercampur dengan keluarganya maupun kerabat dari perkumpulannya. Sambil mengenang masa lalu Pak Saiman dengan istrinya terdahulu ia bercerita. Berbeda halnya pernikahan yang dijalaninya dengan Haryati. Dimana Saiman berjumpa dengan Haryati pada waktu Haryati menjadi Putri Joget. Joget yang terkenal yaitu Joget Dangkong. Haryati yang merupakan

penduduk asli Desa Berakit menikah dengan Saiman yang kala itu baru berumur 18 tahun, dan pada saat bersamaan Saiman langsung memeluk agama Islam seperti agama yang dianut Haryati. Setelah menikah dengan Haryati, Saiman hidup menetap di tepi pantai Desa Berakit sampai sekarang. Adat istiadat masyarakat suku laut tidak begitu pasti. Suku laut yang hidup disampan-sampan memiliki adat istiadat untuk memakamkan kerabat dan saudara sekumpulannya di daratan.

SEBAGIAN Suku Laut sudah ada yang tinggal di rumah yang dibangu di pinggir pantai.

Dimana suku laut ini menumpang-numpang ditanah orang untuk dapat memakamkan kerabatnya yang meninggal. Tak jarang mereka

PERAHU Selain sebangai tempat menangkap ikan juga sebagai tempat tinggal bagi Suku Laut.

memakamkan kerabat yang meninggal di hutan-hutan. Suku laut yang menetap di darat dan memeluk Agama Khatolik di pimpin oleh

seorang kepala suku. Berbeda halnya dengan suku laut yang menetap didarat dan memeluk agama Islam mereka tidak memiliki kepala suku.

Masyarakat muslim dan suku laut yang beragama Islam di daerah berakit ini hanya dipimpin oleh seorang RT (Rukun Tangga). * * *


CMYK

Minggu 1 April 2012

KETUA DPD PAN Muhammad Fidaus dan Ketua Pimpinan Kolektif Kota (PKK) PDP Tanjungpinang Elvia Seprita menandatangani kerja sama (MoU).

6

MUHAMMAD Fidaus dan Elvia Seprita, saling memberikan berkas setelah penandatanganan MoU.

PAN Koalisi dengan PDP

KONFRENSI pers PAN dan PDP Tanjungpinang, setelah pembukaan penandatanganan MoU bersama wartawan.

KETUA Pimpinan Kolektif Kota (PKK) PDP Tanjungpinang Elvia Seprita, menerima sekapur sirih dari pembawa tari persembahan.

PAR T A I Amanat Nasional (PAN) RT dan Partai Demokrasi Pembaruan (PDP) Kota Tanjungpinang berkoalisi untuk menghadapi Pilwako Tanjungpinang. Koalisi tersebut dituangkan dalam momerandum of understanding (MoU), yang ditandatangani Kamis 29/3) di Hotel Sempurna Jaya. Koalisi ini bertemakan Amanah Gurindam Bersatu. Dalam nota kesepakatan, PAN dan PDP akan berkoalisi untuk menghadapi Pilwako Tanjung-

pinang Tahun 2012. Hingga saat ini, PAN dan PDP belum menemukan cawako yang akan diusung dalam koalisi tersebut. Selain itu juga, bagi masyarakat Tanjungpinang yang ingin memberikan masukan sebagai cawako, masih ada kesempatan sampai batas waktu yang ditentukan.

Fo t o d a n N Naa rraa s i : TENGKU BAYU

KETUA DPD PAN Muhammad Fidaus, memberikan sambutan.

WALIKOTA Tanjungpinang Suryatati A Manan, memberikan sambutan.

FOTO bersama antara DPD PAN dan PDP Tanjungpinang bersama dengan Walikota Tanjungpinang Suryatati A Manan.

Hiburan

ARTIS Carissa Putri resmi dinikahi oleh kekasihnya, Navies, dalam prosesi akad nikah yang berlangsung di Hotel Dharmawangsa, Sabtu (31/3) siang dengan menggunakan adat Betawi. Acara resepsinya akan dilaksanakan pada malamnya di tempat yang sama. “Sudah resmi menikah. Akadnya tadi sudah dilakukan pada pukul 11.07 WIB,” ujar salah satu kerabat Carissa Putri yang juga bertindak sebagai MC acara, saat ditemui di Hotel Dharmawangsa, Kebayoran Baru, Jakarta Selatan. Sebelum akad nikah digelar, didahului dengan proses adat Betawi yang disebut Palang Pintu sekitar pukul 10.00 WIB di mana kedua calon memiliki jagoan yang kemudian ditandingkan. Sementara sebagai mas kawin pernika-

MENYATUKAN visi dan misi 9 orang tentu bukan perkara yang mudah. Apalagi dalam sebuah girlband yang menuntut kekompakan dalam menari dan menyanyi. Begitulah dengan kisah terbentuknya Cherry Belle. Di balik penampilan mereka yang selalu kompak, ternyata butuh perjuangan panjang untuk mencapainya. LOVE IS YOU merangkum setiap persoalan yang dihadapi masing-masing personel sejak girlband ini terbentuk. 9 orang gadis terpilih dari sekitar 15 orang gadis yang mengikuti audisi terakhir untuk pembentukan sebuah girlband. Cherly, Anisa,Wenda, Angel, Christy, Devi, Felly, Gigi, dan Auryn akhirnya terpilih. Maka terbentuklah Cherry Belle. Dalam perjalanannya untuk menjadi grup yang kompak dan harmonis, kesembilan gadis ini harus hidup bersama selama sebulan di sebuah rumah, di mana mereka tidak hanya akan belajar menari dan menyanyi, tapi juga be-

Kisah Persahabatan Cherrybelle lajar berteman. Dan yang terpenting belajar tentang hidup. Dari awal, Felly dan Christy yang berwajah paling serupa dan memiliki perilaku yang juga hampir sama sering membuat teman-temannya terkecoh. Kadang Felly disebut Christy, dan Christy disangka Felly. Dan yang paling sering salah mengenali mereka biasanya adalah Angel, yang tidurnya justru bersebelahan dengan mereka. Manajemen menangkap kemiripan mereka sebagai ‘nilai jual’. Dan mereka pun menemukan solusi bersama. Setiap latihan menari, Anisa selalu merasa tak seluwes teman-temannya. Dan terkadang ia merasa minder dengan keluwesan Gigi menari. Semakin sering mereka latihan, ia semakin merasa minder. Saat salah satu koreografer mereka sedang berhalangan hadir, Gigi lah yang ditugaskan untuk memimpin

latihan. Saat latihan dengan Gigi itulah, rasa tak percaya diri Anisa menjadi-jadi. Akhirnya suatu saat kepercayaan diri Anisa sudah jauh lebih baik justru Gigi lah yang berperan aktif membangkitkan kepercayaan dirinya. Ada lagi kisah Cherly dan Ayahnya (Leo Lumanto). Ayah yang sudah tak pernah ia lihat sejak ia berusia 5 tahun, tiba-tiba menghubungi untuk mengajak bertemu. Sejak Ayah dan Ibunya (Fifie Buntaran) berpisah, ia selalu menyalahkan dirinya sebagai penyebab perpisahan orang tuanya. Hal ini ternyata berpengaruh pada perkembangan kepribadiannya. Ia merasa tak diinginkan ayahnya, sehingga Cherly jadi pribadi yang agak tertutup dan mudah menyalahkan dirinya sendiri. Cherly berkata dirinyalah yang menyebabkan perpisahan Ayah dan Ibunya sehingga menjadi gusar. Kede-

han yang diberikan Navies berupa gelang emas putih “Mas kawinnya, gelang emas putih 9 gram, bertahtakan berlian seberat 3,6 karat,” ujarnya Bertindak sebagai wali nikah adalah ayah Carissa, Ris Isa Soelaiman, dengan proses pernikahan dipimpin penghulu dari KUA Kebayoran Baru. “Kalau yang memberikan nasihat perkawinan, dr Arief Rahman,” pungkasnya. (kpl)

lapan Chibis ini kemudian menyanyikan lagu Beautiful, menghibur lara Cherly. Suatu hari, kesehatan Auryn turun mendadak. Ia batuk, pilek, dan demam. Akibatnya ia tak bisa ikut latihan. Temantemannya dikejar jadwal yang padat. Nyaris tak ada yang menemaninya selama ia demam tinggi, dan berkali-kali muntah. Masih dalam masa karantina, dia merasa teman-temannya tidak ada yang peduli. Masalah Wenda yang ‘dingin’ dengan Ibunya memuncak ketika Ibunya menolak hadir di pertunjukan Cherry Belle. Dan akhirnya mereka bersamasama bernyanyi untuk Wenda, I’ll Be There For You. Di tengah canda riang mereka, selalu ada persoalan yang harus dihadapi. Namun, semakin banyak persoalan yang dihadapi, semakin besar pula kekompakan mereka. Tak ada masalah yang tak bisa dipecahkan. Cherly dengan Ayahnya, Wenda dengan Ibunya, dan masih banyak persoalan lain justru menjadi inspirasi untuk menyanyikan lagu Love is You. (kpl)

Judul Oleh Pemain Gendre Sutradara Produser Produksi

: LOVE IS YOU : Puput Puji Lestari : Cherly, Anisa, Wenda, Angel, Christy, Devi, Felly, Gigi, Auryn, Kevin Leonardo, Panca, Leo Lumanto, Fifie Buntaran. : Film Remaja : Hanny R Saputra : Dedy Abdurahman & Ardiansyah : Day Dreams Entertainmnet CMYK


7

Minggu,

Sambungan 1 April 2012

Kaca Pecah

Sambungan hal 1

untuk selalu waspada. Meski kondisi cuaca saat ini masih dalam kategori normal sesuai prakiraan BMKG, kata dia, namun bisa saja tiba-tiba muncul angin kencang dan ombak besar. "Kita himbau kepada nahkoda untuk tetap berhati-hati. Meski cuaca masih relatif aman, namun keadaan cuaca bisa saja datang dengan kekuatan cepat dan mengaki-

batkan ombak tinggi, seperti yang tertimpa pada Dumai Express 21," kata Erwin. Berdasarkan laporan Badan Meteorologi Klimatologi dan Geofisika (BMKG) Hang Nadim, lanjut Erwin, tinggi gelombang pada jalur pelayaran dari Batam menuju Tanjungbalai masih di bawah satu meter dengan kecepatan angin sekitar 5-10 knot.

Kondisi itu, kata dia, masih aman untuk pelayaran sehingga pihaknya masih mengizinkan semua kapal untuk berlayar. Ia juga mengatakan bahwa pihaknya selalu mengecek kondisi kapal, termasuk kelengkapan alat keselamatan seperti pelampung sebelum berlayar meninggalkan Pelabuhan Domestik Sekupang. ( c w 5 6 )

terjadi ketika sepeda motor dan taksi melaju kencang dari arah yang berlawanan. "Depan kanan (bagian mesin-red) taksi biru itu hancur ke dalam, kalau kaca sebelah supir pecah, ada sisa rambut," ujar salah seorang saksi mata. Kanit Reskrim Polsek Nongsa Ipda Sopandi menyatakan, saat anggotanya tiba di lokasi, Hendra sudah tergeletak di atas jalan raya, tepatnya sekitar tiga meter dari lokasi kejadian. Adapun Thomas ditemukan sekitar 50 meter dari lokasi kejadian. "Taksi biru ketika itu berada sudah berada di tengah jalan, sepertinya terjadi adu kambing," katanya. Sementara itu, anggota Satuan Lalulintas Polresta Barelang Aiptu yang ditemui saat melakukan reka perkara di TKP enggan untuk dimintai keterangan. Dilepas Kapolda Setelah terlebih dahulu disemayamkan di rumahnya di Perumahan Legenda Malaka Blok AA1 Nomor 15 Batam Center, jenazah Hendra Hendriansyah dikebumikan di TPU Sei Panas tadi malam sekitar pukul 19.30 WIB. Ia dimakamkan dengan upacara kepolisian. Kapolda Kepri Brigjen Pol Yotje Mende ikut melepas kepergian Hendra hingga ke

tempat peristirahatan terakhirnya. Kapolda Kepri menyampaikan terima kasih atas pengabdian dan kinerja Briptu Hendra Hendriansyah sejak bergabung menjadi anggota Brimob Polda Kepri tahun 2007. Menurut Kapolda, Hendra telah menunjukkan kinerja yang baik semenjak menjadi anggota Brimob. "Kepada keluarga, saudara, handai dan taulan, atas nama Polda Kepri, saya mengharapkan agar diberikan ketabahan dan kesabaran dalam menghadapi cobaan ini, dan semoga amal ibadah Briptu Hendra diterima disisi Allah SWT," kata Kapolda. Sementara itu, warga Perumahan Legenda Malaka dan rekanrekan kuliah Hendra di Universitas Batam (Uniba) sangat terkejut dan ikut berduka atas kepergian Hendra yang begitu mendadak. Selama ini Hendra dikenal para tetangga dan rekan-rekan kuliahnya sebagai pribadi yang sangat supel, ramah, dan tidak sombong. Ida, salah seorang tetangganya, mengaku terakhir kali melihat Hendra pada Jumat pagi. Saat melewati rumahnya dengan menaiki sepeda motornya, ujar Ida, Hendra masih sempat menegurnya. ( c w 4 1 )

Polisi Tewas

Sambungan hal 1

Awalnya, setibanya di Pelabuhan Telagapunggur, keduanya lalu menaiki Yamaha Vixion untuk kembali ke Tembesi. Naas, saat melaju di depan Tempat Pembuangan Akhir Sampah (TPA) Telagapunggur, sepeda motor yang dikendarai Hendra itu posisinya terlalu ke kanan sehingga disenggol mobil taksi jenis Toyota Vios Limo warna putih bernomor polisi BP 1330 DU yang dikemudikan Sudadi yang datang dari arah berlawanan. Akibat senggolan itu, Hendra tidak bisa mengendalikan sepeda motornya sehingga kembali menabrak sedan Proton bernomor polisi BP 1272 FU yang dikemudikan oleh Mariduk Panggabean. "Dalam kecelakaan tersebut, Briptu Hendra akhirnya menghembuskan nafas terakhirnya di RS Camatha Sahaidya Panbil. Sedangkan, Briptu Thomas Dale mengalami luka yang serius dan patah tulang kaki yang hingga saat ini masih dirawat di ICU RS Camatha Sahaidya. Polresta Barelang sudah memeriksa para saksi dan mengamankan sopir serta barang bukti," kata Puji. Salah seorang supir taksi yang menjadi saksi mata kecelakaan itu menuturkan, kecelakaan itu Sambungan hal 1

melalui tendangan bebas. Namun, bola tendangannya tersebut masih mampu ditepis cukup baik leh okiper Simon Mignolet. Sunderland bukan tanpa ancaman. Beberapa kali tim asuhan Martin O'Neill tersebut membangun serangan dengan cukup baik di barisan pertahanan City. Menit ke-15, Nicklas Bendtner mendapat kesempatan. Tapi, bola hasil tendangan kerasnya masih menyamping tipis ke sisi luar gawang City. Dua menit berselang, giliran Edin Dzeko yang mengancam gawang Sunderland. Mendapatkan umpan matang Yaya Toure, Dzeko melepaskan tendangan keras ke arah gawang. Namun, lagi-lagi kiper Mignolet tampil sigap memblok bola tendangannya tersebut. City yang terus menekan, dikejutkan oleh gol Larsson pada menit ke-31. Berawal dari serangan yang dibangun dari tengah lapangan, Larsson melepaskan tembakan terarah dari depan kotak penalti, ke pojok kiri gawang yang tak mampu dijangkau kiper Joe Hart. "The Citizen" akhirnya mampu menyamakan kedudukan setelah wasit menunjuk titik putih karena Dzeko dilanggar di kotak penalti pada menit ke-43. Balotelli yang menjadi algojo tidak menyia-nyiakan kesempatan tersebut untuk mengubah skor menjadi 1-1. Di menit injury time, Sunderland mampu kembali unggul 2-1 melalui gol Bendtner pada menit ke-48. Mendapatkan umpan silang Stephane Sessegnon, Bendtner sukses menyundul bola masuk ke gawang City. Selepas turun minum, Chelsea mencoba menekan untuk mengejar ketertinggalan. Namun, pendukung tuan rumah justru dibuat kembali terdiam setelah Larsson mencetak gol keduanya pada menit ke-55. Berawal dari serangan balik yang cepat, Bendtner kemudian melepaskan umpan silang akurat yang mampu dimaksimalkan oleh Larsson untuk mengubah skor menjadi 3-1. Ketinggalan 1-3, City meningkatkan serangan. Pelatih Roberto Mancini kemudian me-

Balotelli-Kolarov masukan Carlos Tevez untuk menambah daya gedor tim asuhannya. Penyerang asal Argentina tersebut kemudian mendapatkan peluang pada menit ke68. Akan tetapi, usahanya itu belum membuahkan hasil kerena bola masih melebar ke sisi kiri gawang lawan. Sepanjang babak kedua, City memang lebih menguasai pertandingan dengan menciptakan sejumlah peluang. Lima menit menjelang akhir pertandingan, City baru mampu memperkecil ketertinggalan menjadi 2-3 melalui gol Balotelli pada menit ke-85. Gol Balotelli tersebut sangat indah dan membuat semangat pemain City meningkat. dari sisi kanan pertahanan Sunderland, dia melakukan penetrasi ke tengah. Masih di luar kotak penalti, dia melepaskan tendangan melengkung yang keras. Bola menusuk gawang Sunderland, tanpa mampu dihalai kiper Simon Mignolet. Satu menit kemudian, Kolarov akhirnya mampu menyamakan kedudukan menjadi 3-3. Berawal dari serangan di depan kotak penalti, Kolarov melepaskan tendangan keras yang mampu mengecoh kiper Mignolet. Akhirnya, skor imbang tersebut bertahan hingga wasit meniup peluit panjang. Hasil imbang ini tidak membuat pelatih Manchester City Roberto Mancini khawatir karena Manchester United juga bisa meraih hasil serupa saat melawan Blackburn Rovers, Senin mendatang. Ia juga menyebut, peluang timnya menjadi juara masih terbuka lebar karena MU masih sangat mungkin untuk terpeleset. "Apakah mereka bisa bermain imbang di hari Senin? Mengapa tidak. Apakah kami masih dalam perlombaan menuju gelar juara? Saya pikir demikian, karena delapan pertandingan adalah jumlah yang banyak untuk dua hasil imbang," ucapnya seperti dilansir BBC. "Ini normal. Sampai kami mendapatkan poin untuk memenangi liga, kami tak akan menyerah. Saya yakin, kami akan tampil

Jadilah Seperti

Sambungan hal 1

menyebarluaskan ilmu yang engkau terima kepada saudara saudarimu dengan kekhlasan dan kerendahan hatimu, sehingga ia akan menjadi ilmu yang bermanfaat dan tentunya menjadi kemaslahatan bagi umat manusia. Janganlah engkau menjadi seperti bebatuan, yang hanya mampu menampung air namun tidak banyak memberikan man-

lebih baik (ketika melawan Arsenal pekan depan) ketimbang hari ini," tegasnya. Chelsea Menang Sementara itu, Chelsea pulang dari markas Aston Villa dengan poin penuh. Chelsea menang 4-2 dengan gol terakhir dicetak oleh Fernando Torres, membuatnya mengakhiri puasa gol di Liga Primer Inggris. Di Villa Park, Sabtu (31/3) malam WIB, 'Si Biru' mesti menghadapi laga alot lawan Villa. Chelsea unggul lebih dulu melalui melalui Daniel Sturridge dan Branislav Ivanovic, tetapi Villa lantas bisa menyamakan skor lewat James Collins dan Eric Lichaj. Di periode tujuh menit terakhir Chelsea lantas memastikan kemenangan melalui gol kedua Ivanovic dan gol penutup pertandingan dari Torres di menit akhir. Torres pun menyudahi puasa golnya di Liga Primer setelah kali terakhir bikin gol ke gawang Swansea pada bulan September, alias enam bulan lalu-meski ia juga sempat bikin gol di Liga Champions dan Piala FA. Hasil ini bikin Chelsea mengoleksi poin 53 hasil dari 31 laga, meski belum mengubah posisinya di peringkat lima. Queens Park Rangers memetik poin penuh kala menjamu Arsenal. QPR meraih kemenangan tipis 2-1 atas The Gunners. Bermain di Loftus Road, Sabtu (31/ 3/2012) malam WIB, QPR unggul lebih dulu di menit 22 lewat Adel Taarabt. Namun Arsenal mampu menyamakan kedudukan di menit 37 lewat Theo Walcott. Asyik menyerang, gawang Arsenal justru kebobolan di babak kedua. Samba Diakite mencetak gol bagi QPR di menit 66. Kekalahan ini masih menempatkan Arsenal di posisi tiga dengan 58 poin. Namun posisinya terancam oleh Tottenham Hotspur yang ada satu tingkat di bawahnya dengan jumlah poin 55. Sementara itu, kemenangan ini membawa QPR keluar dari zona merah. Mereka naik satu tingkat ke posisi 17 dengan jumlah poin 28. (dtc/kom)

faat dan kesuburan bagi dirinya juga bagi yang berada di dekatnya. Ia hanya menyimpannya saja, dan enggan mengeluarkannya demi kebaikan yang lainnya. Maka, apabila ilmu datang menghapirimu, janganlah engkau hanya sekedar mengetahui namun engkau tidak mengamalkannya sehingga tidak memberikan kebaikan pada dirimu apa-

lagi kebaikan terhadap orang lain. Jangan pula engkau menjadi seperti pasir, dimana ia tidak bisa menampung air yang datang dan tidak pula bisa menyebabkan kesuburan bagi dirinya apalagi manfaat bagi mahluk hidup di sekitarnya. Sebuah pasir yang hanya terlewati dengan air begitu saja, tanpa banyak memberikan manfaat bagi diri juga lainnya. Maka apabila ilmu menghapirimu, janganlah engkau biarkan ia hanya melewatimu begitu saja, jangan biarkan pula ia menjadi sia-sia bagi dirimu, tanpa engkau berusaha mengambilnya untuk bekal hidupmu, tanpa engkau berusaha meraihnya demi kehidupanmu yang abadi kelak , hingga engkau pun menjadi tak berilmu apalagi menyebarkan ilmu. Dan pada akhirnya engkau pun berjalan diatas kebodohan dan pekatnya hati juga rusaknya keimananmu. (net)

PKS Tak

Sambungan hal 1

pun menyatakan PKS sudah siap dengan segala konsekuensi. "Tentunya sikap PKS tersebut diambil secara sadar dan paham berbagai dampaknya. Yang kami dahulukan, bagaimana kepentingan rakyat agar segera terselamatkan," kata Yudi Widiana. Yudi menerangkan, kalau BBM naik tentu yang merasakan adalah rakyat kecil. Bisa dilihat ketika isu BBM naik muncul terhadap harga-harga kebutuhan pokok. "Karena harga-harga sudah naik sebagai akibat isu kenaikan BBM yang sudah digulirkan sejak sebulan lalu," terangnya. Sikap PKS soal BBM pun dinilai Yudi tidak berseberangan dengan sikap koalisi. Bahkan soal BBM tidak ada pembicaraan khusus di koalisi. "Di lihat dari sisi mana mbalelonya? Karena koalisi secara khusus tidak ada pembicaraan secara bersama-sama. Sikap PKS tidak lepas dari sensitifitas kami terhadap suasana di luar sidang, di mana demo secara masif dan merata terjadi di manamana menunjukkan masyarakat membutuhkan sikap yang tegas dari DPR terhadap isu kenaikan BBM," terangnya. Seperti diberitakan sebelumnya, rapat paripurna pembahasan usulan pemerintah menaikkan harga BBM yang berlangsung maraton sejak Jumat (30/3) siang akhirnya dilakukan dengan voting. Hasil voting tersebut 356 anggota DPR menyetujui opsi kedua, yaitu menerima penambahan pasal 7 ayat 6a UU APBNP 2012 yang isinya adalah memperbolehkan pemerintah mengubah harga BBM jika harga minyak mentah (Indonesia Crude Price/ICP) mengalami kenaikan atau penurunan rata-rata 15% dalam waktu 6 bulan. Opsi ini dipilih partai-partai koalisi, yaitu Partai Demokrat, Partai Golkar, PPP, PAN, dan PKB. Sementara 82 anggota DPR menyetujui opsi pertama, yaitu tidak ada perubahan apa pun

dalam pasal 7 ayat 6 UU APBN 2012 yang isinya tidak memperbolehkan pemerintah menaikkan harga BBM pada tahun ini. Opsi ini dipilih PDIP, Hanura,dan Gerindra. PDIP dan Hanura melakukan aksi walk out ketika voting sedang berlangsung. Politisi senior Partai Demokrat Syarif Hassan memastikan SBY selaku Ketua Setgab Koalisi telah menyiapkan sanksi bagi PKS atas pilihannya. "Sanksinya? Itu sedang disiapkan Ketua Setgab," kata Syarif. Sebelumnya dia menyatakan bila tindakan politik menolak rencana pemerintah menaikkan harga BBM tidak menunjukkan kesetiaan atas komitmen dalam Setgab Koalisi. Aksi yang tidak setia seperti itu harus diakhiri, "Ini strategi politik yang tidak loyal dan harus diakhiri," tegas pria yang dalam KIB II menjabat Menkop UKM ini. Syarif enggan mengungkap apa sanksi yang disiapkan untuk PKS. Bentuknya bisa macammacam dan tidak dia bantah bila satu di antaranya adalah mendepak PKS dari koalisi parpol pendukung pemerintahan SBY-Boediono. "Sanksinya bisa macammacam. Tapi prinsipnya PKS tidak boleh begitu lagi," ujarnya. Apakah sanksi itu pengurangan kader PKS yang duduk dalam KIB II? "Kalau reshuffle kabinet, itu kan domain presiden," jawab Syarif. Ketua Bidang Pengembangan Strategi dan Kebijakan DPP Partai Demokrat, Ulil Abshar Abdalla mengatakan, secara etika politik PKS seharusnya legowo mengundurkan diri dari koalisi dan menarik tiga menterinya di Kabinet Indonesia Bersatu II. "Secara adab politik PKS mencabut menteri-menterinya. Setelah (paripurna) semalam, situasi moral PKS sudah dilematis. Misalnya dua bulan mendatang BBM naik, bagaimana Tifatul Sembiring (Menkominfo) men-

jelaskan ke masyarakat? Secara moral PKS ada di posisi sulit," ujar Ulil. Ulil menyebut mundurnya PKS dari koalisi akan lebih baik untuk mempertegas posisinya yang tidak sepenuhnya mendukung kebijakan pemerintah, utamanya terkait rencana kenaikan harga BBM bersubsidi. "Opsinya jauh masuk akal kalau mereka mengucapkan salam mengundurkan diri. Itu jelas lebih baik," sebutnya. Hal senada disampaikan Ketua Divisi Komunikasi Publik Demokrat Andi Nurpati. Keputusan PKS menolak kenaikan harga BBM dalam rapat paripurna di DPR, sebut Andi telah mencederai etika koalisi yang harus mendukung kebijakan pemerintahan. "Mestinya akan lebih gentle kalau menarik menterinya dari pemerintah. Akhlak politik PKS akan menjadi baik kalau menolak sekalgus menarik menteri-menterinya dari pemerintah," tegas dia. Ical Puas Golkar Main 'Cantik' Sementara itu, Ketua Umum Partai Golkar Aburizal Bakrie merasa partainya menjadi pemimpin ketika mengatasi masalah besar seperti polemik rencana pemerintah menaikkan harga BBM bersubsidi. Klaim Golkar menjadi pemimpin itu setelah usulan substansi Pasal 7 Ayat 6a dalam RUU APBNP 2012 diikuti oleh 4 fraksi koalisi lain. "Partai Golkar berdiri sebagai pimpinan dalam memberi arah penyelesaian masalah-masalah besar yang kita hadapi. Golkar bermain cantik dalam drama politik kemarin (di Rapat Paripurna DPR)," ujar Ketua Umum Partai Golkar, Aburizal Bakrie dalam acara di DPP Partai Golkar, Jakarta Barat, Sabtu (31/3/2012) malam. Dalam Rapat Paripurna DPR dengan pemerintah pada Jumat (30/3/2012), Fraksi Golkar me-

SBY Serukan

Sambungan hal 1

bahan bakar gas (BBG) bisa dipercepat implementasinya. Sehingga gas negara yang jumlahnya lebih banyak dan harganya lebih murah bisa dioptimalkan. Penghematan energi itu dilakukan supaya beban anggaran pemerintah tidak terlalu berat. Jika semakin berat, beban tersebut bisa membuat defisit. "Penerimaan negara kita optimalkan, dari pajak, usaha pertambangan dan lain-lain. Penghematan anggaran termasuk anggaran daerah harus benar-benar dilakukan," jelasnya. Dengan demikian, jika defisit anggaran terjaga dan dalam posisi wajar, maka pemerintah tidak perlu menambah utang baru. Selain itu, rasio utang terhadap Produk Domestik Bruto (PDB) bisa semakin berkurang. "Hal-hal terakhir itu bertujuan untuk menjaga defisit kita pada posisi wajar dan tidak melebihi ketentuan undang-undang. Dengan demikian maka Indonesia tidak perlu menambah utang baru dan menjaga rasio utanG terhadap PDB secara sehat," ujarnya. Terkait wacana penaikan harga BBM setelah gagal oleh keputusan DPR, SBY menyatakan sampai saat ini pemerintah terus mengikuti yang terjadi di lapangan. SBY mengatakan pemerintah akan terus mencermati perkembangan harga minyak dunia. Apakah harga tersebut akan meruntuhkan ekonomi, jika tidak ada penyesuian atau bisa bertahan. "Kami ikuti cermat hari demi hari bulan demi bulan,'' ujarnya. "Jika tetap ada lonjakan harga minyak, pemerintah wajib menguji perkembangan harga itu untuk tarik mundur enam bulan terakhir, apakah perlu apa belum atau bahkan tidak perlu dinaikkan, pemerintah senantiasa taat azas," ujarnya. SBY berjanji menaikkan BBM adalah pilihan terakhir, jika tidak ada jalan lain yang lebih tepat lagi. Nilai Politis Dalam kesempatan itu, Presiden menyatakan pembahasan kenaikan harga BBM sangat politis. Pasalnya, sebentar lagi Indonesia akan menghadapi pemilihan umum (Pemilu) 2014. "Pandangan dan pembahasan tentang kemungkinan kenaikan BBM ini sangat politis. Bahkan saya merasakan segala sesuatunya dikaitkan dengan politik terkait politik menjelang tahun 2014," ujar SBY. Menurut SBY, hal tersebut tidak salah namun bila dilakukan terlalu politis maka pembahasan dan pemikiran dapat menjadi tidak objektif dan dirasakan kurang rasional. "Hal begini sebenarnya tidak salah, tetapi kalau sangat politis dan terlalu politis maka pembahasan dan pemikiran bisa kurang objektif dan kurang rasional," tuturnya. Dia pun menambahkan, rencana pemerintah menaikkan harga BBM dalam rangka

ngusulkan rumusan 15 persen deviasi ICP selama 6 bulan sebagai prasyarat bagi kenaikan harga BBM. Dengan ide itu, pria yang akrab dipanggil Ical itu, merasa Golkar telah dapat memberikan solusi baru, terutama untuk memberikan ruang fraksi-fraksi koalisi melakukan kompromi, sampai akhirnya Demokrat, PKB, PPP, dan PAN menerima solusi yang ditawarkan tersebut. "Fraksi Golkar tidak hanya sekadar kata iya atau tidak atau mengikuti gelombang arus opini yang naik turun, tapi memberi solusi praktis," katanya. Menko Perekonomian, Hatta Rajasa menilai, keputusan rapat paripurna DPR, yang berlangsung alot hingga larut malam, merupakan sebagai bagian dari demokrasi Indonesia yang selalu terbuka. "Alot, tapi pada akhirnya cukup matang dalam memberikan solusi," jelas Ketua Umum Partai Amanat Nasional (PAN) itu. Menurut Hatta, SBY mengapresiasi dukungan PAN yang seiring sejalan dengan Partai Demokrat dalam kebijakan terkait BBM. Secara khusus, SBY yang juga Ketua Dewan Pembina (PD) menelepon Hatta Rajasa yang juga Ketum PAN. "Saya tadi ditelepon Presiden, beliau menyampaikan tolong sampaikan salam ke PAN atas kebersamaannya dari tadi malam sampai hari ini," jelas Hatta. Hatta menyampaikan, peristiwa politik yang terjadi memang cukup menegangkan. Lobi-lobi yang dilakukan di DPR pada akhirnya memutuskan bahwa BBM tidak naik pada 1 April. "Tadi malam peristiwa politik, Senayan itu proses politik. Yang dibahas adalah sebuah draf yang diajukan pemerintah menyangkut kehidupan ekonomi 2012. Akan tetapi pendekatan politiknya mengacu pada kegiatan politik 2014-an sebenarnya itu yang terjadi," jelas Hatta. ( d t c //oo k e / k o m )

menyelamatkan perekonomian nasional dan bukan tanpa alasan yang kuat. "Dan itu semua bukan tanpa alasan yang kuat. Semua ada alasannya. Tidak mengadangada dan tidak begitu saja dilakukan," tuturnya. Dijelaskan dia, perlunya perubahan APBNP 2012 mengingat banyak hal yang sudah tidak sesuai lagi. Misalnya harga minyak mentah, nilai tukar rupiah, sasaran pertumbuhan dan inflasi. "Barangkali ada yang bertanya mengapa ada yang berubah, memang terjadi perubahan dan perubahan itu terjadi karena perubahan global dan nasional itu sendiri. Manakala tidak berubah pada APBNP berjalan ini maka sasaran yang telah kita tetapkan tidak bisa tercapai, bisa terjadi devisit terbesar yang melebihi undang-undang," paparnya. Lebih lanjut SBY mengatakan sejak merdeka hingga saat ini Indonesia telah mengalami kenaikan harga BBM sebanyak 38 kali. Sebanyak 3 kali kenaikan itu terjadi pada masa kepemimpinannya. "Sejarah mencatat, sejak merdeka telah 38 kali terjadi kenaikan BBM. Tujuh kali pada masa reformasi, termasuk pada era Gus Dur dan Megawati. Dalam era saya, 3 kali kenaikan dan 3 kali penurunan," ungkapnya. SBY mengutarakan, pada masanya yang berjalan hampir delapan tahun, sudah pernah 3 kali terjadi kenaikan harga BBM, dibarengi dengan 3 kali penurunan. Dia menambahkan, keputusan pemerintah untuk menaikkan BBM ini semata-mata bukan untuk menyengsarakan rakyat. "Terus terang saya perlu sampaikan ke hadapan saudarasaudara, tidak pernah ada Presiden dan pemerintah naikkan BBM tanpa alasan. Naikkan BBM bukan untuk sengsarakan rakyat," imbuhnya. Minta Setia Dalam bagian lain keterangan persnya, SBY meminta para kepala daerah di semua tingkatan benar-benar jalankan tugas sesuai sumpah dan etika jabatan serta patuh kepada kebijakan pemerintah pusat. "Saya sampaikan perintah kepada gubernur, walikota dan bupati, setialah pada sumpah dan etika jabatan kita pada negara. Saya ajak saudara-saudara mari bekerja sekuat tenaga menjaga ekonomi kita sesuai APBNP 2012," ujar SBY. "Teruslah setiap dan patuh pada kebijakan pemerintah sesuai ketentuan UUD dan UU berlaku," tegasnya. Presiden SBY mengingatkan, bukan sekali ini Indonesia menghadapi ancaman krisis ekonomi. Tapi berkat kerja sama yang baik antara semua pihak, maka masalah-masalah tersebut berhasil diatasi bahkan ekonomi nasional tumbuh lebih baik lagi. Perintah juga disampaikannya menyangkut situasi keamanan daerah. Menjadi tugas

jajaran pemerintah daerah menjaga suasana keamanan yang kondusif sehingga pembangunan daerah bisa terus berlangsung dengan baik demi peningkatan kesejahteraan warga. "Saya intruksikan kepada daerah bertanggungjawab menjaga masyarakat tenteram dan pembangunan di daerah bisa dilaksanakan dengan baik," tegas SBY. Presiden mengapresiasi aparat kepolisian dan TNI dalam mengawal aksi unjuk rasa menolak kenaikan harga BBM yang terjadi di berbagai daerah di Tanah Air "Dalam kaitan ini saya ingin ucapkan terimakasih kepada Polri dan TNI yang selama ini menjalankan tugas yang tidak mudah, yang penuh tantangan tetapi mulia menjaga kemanan dan ketertiban masyarakat," ujar SBY. Kendati mengalami kesulitan dalam menangani ribuan demonstran, SBY mengakui aparat telah menjalankan tugas dengan baik. "Seringkali saudara menghadapi kehidupan yang tidak mudah, tapi saudara bisa menjalankan tugas yang tidak baik. Situasi sering mengganggu, meski demikian jajaran aparat keamanan tetap menjaganya dengan cara-cara yang tepat sesuai hukum dan perundangan yang berlaku," tutupnya. Gugat ke MK Sementara itu, pakar hukum tata negara Yusril Ihza Mahendra berpendapat, Pasal 7 Ayat 6a Undang-Undang Nomor 22 Tahun 2011 tentang APBN-P 2012 melanggar konstitusi, khususnya Pasal 33. Mantan Menteri Hukum dan HAM ini mengaku sudah menyiapkan draf uji formil dan materil pasal tersebut ke Mahkamah Konstitusi (MK). “Tapi, Senin belum bisa didaftarkan ke MK karena harus menunggu perubahan UndangUndang APBN tersebut disahkan dan diundangkan lebih dulu oleh Presiden,” katanya kepada sejumlah wartawan via BlackBerry Messenger, Sabtu (31/3). Dia menjelaskan, pengujian tidak hanya materil karena bertentangan dengan Pasal 33 dan Pasal 28 D ayat 1 Undang-Undang Dasar 1945, tapi juga formil karena menabrak syarat-syarat formil pembuatan undang-undang sebagaimana diatur dalam UndangUndang Nomor 12 Tahun 2011. “Norma Pasal 7 Ayat 6a selain mengabaikan kedaulatan rakyat dalam menetapkan APBN, juga mengabaikan asas kepastian hukum dan keadilan sehingga potensial dibatalkan MK,” ujarnya. Yusril menambahkan, sejumlah akademisi dan pengacara siap bergabung dengannya untuk memohon uji formil dan materil pasal tersebut. Antara lain, Irman Putra Sidin, Margarito Kamis, Maqdir Ismail dan Teguh Samudra. Sementara mantan hakim konstitusi Natabaya telah menyatakan siap menjadi ahli. “Saya bertindak sebagai lawyer atas kuasa beberapa orang rakyat peng-

guna BBM bersubsidi yang hak-hak konstitusional mereka dirugikan dengan Pasal 7 Ayat 6a tersebut. Dengan demikian mereka punya legal standing untuk mengajukan perkara ini ke MK,” katanya. Pasal 7 Ayat 6a yang baru disahkan oleh rapat paripurna DPR Sabtu dini hari itu menyebutkan “Dalam hal harga ratarata ICP dalam kurun waktu 6 bulan berjalan mengalami kenaikan atau penurunan lebih dari 15 persen, pemerintah diberi wewenang menyesuaikan harga BBM bersubsidi dengan kebijakan pendukungnya.” Sebelumnya MK pernah membatalkan Pasal 28 Ayat 2 Undang-Undang Nomor 22 Tahun 2001 tentang Minyak dan Gas Bumi (Migas) yang menyerahkan penetapan harga BBM terhadap mekanisme pasar. Pasal itu berbunyi “Harga Bahan Bakar Minyak dan Harga Gas Bumi diserahkan pada mekanisme persaingan usaha yang sehat dan wajar.” Selain Yusril, sejumlah pihak lain, seperti PDIP, Hanura dan KAMMI juga berencana menggugat UU APBN-P 2012. "Kita akan menguji materi ke MK," tutur Ketua Fraksi Hanura DPR Salih Husin. Menteri Hukum dan HAM Amir Syamsuddin mempersilakan pihak yang merasa dirugikan pasal 7 ayat 6a UU APBN-P 2012 untuk mengajukan judicial review ke MK. Pemerintah tidak berkeberatan atas upaya hukum tersebut. "Kita tidak bisa melarangnya," kata Amir Syamsuddin di Kantor Presiden, Jakarta, Sabtu (31/3). Anggota DPR dari Fraksi Partai Demokrat Sutan Bhatoegana juga mempersilakan jika ada pihak yang akan mengajukan hasil dari sidang paripurna ini ke Mahkamah Konstitusi. "Ini hak masing-masing. enggak apa-apa (ajukan Judicial Review). Itu lebih elegan. Kalau nanti diputuskan sana, kita hormat," jelasnya saat ditemui wartawan di Gedung DPR, Jakarta. Pakar hukum tata negara Irman Putra Sidin mengatakan, tidak sulit bagi pengaju uji materi untuk menang di MK. Sebab, secara mendasar UU tersebut menyalahi, bertentangan dan melawan konstitusi (inkonstitusional). "Tidak rumit dan tidak sulit untuk menang. Sebab sudah jelas inkonstitusional," ujarnya saat dihubungi, Sabtu (31/3). Menurutnya, kemungkinan menang sangat besar. Sebab, kesalahan mendasar dari UU tersebut adalah melawan konstitusi dan juga bertentangan dengan keputusan MK terhadap pasal 28 UU Migas. Irman menambahkan, dalam UU APBN-P 2012, terdapat konsep kedaulatan rakyat yang dicederai oleh DPR. "Judicial review UU ini tidak serumit pasal-pasal UU lain. Maka MK tidak sulit untuk mengabulkan permohonan," tegasnya. ( d t c //oo k e / k o m //m mio)


8

CMYK Minggu,

CMYK

1 April 2012

CMYK

CMYK

Iklan


CMYK

Minggu,

CMYK

1 April 2012

9


Trend & Mode

Minggu,

Rika Yong GINYA BAGINY A Menyanyi adalah hobi sejak masih usia lima GINY BA tahun. Saat ini Rika tengah ramai dibicarakan lewat singlenya DL (Derita Loe. “Karena hobi menyanyi, saya sangat ingin menjadi penyanyi, dan baru sekaranglah bisa terwujud, ini juga dengan melewati banyak suka duka hingga akhirnya bisa menyelesaikan single ini,” kenang Rika mencertitakan perjalanannya menjadi penyanyi. Awal 2011 Rika sebenarnya sudah mempersiapkan diri untuk rekaman di Jakarta. Namun rencana ini tak semudah yang dikira.Waktu itu Rika sempat dibohongi oleh sesorang yang menjanjikannya untuk bisa rekaman. “Sebenarnya udah sempat nyerah juga, ingin rasanya mengubur mimpi saya menjadi penyanyi saat saya ditipu tahun 2011 lalu. Tapi bersyukur semangat dari mama juga seluruh keluarga membuat saya tidak menyerah,” jelas Rika kepada Haluan Kepri. Akhir januari 2012 Rika didampingi keluarga kembali berangkat ke Jakarta. Suport keluarga membuat Rika yakin keberangkatannya ke Jakarta kali ini akan membuahkan hasil. Lewat informasi seorang teman di Jakarta, Rika berhasil menemui pemilik dapur

rekaman yang cukup terkenal untuk jenis musik dangdut. Nada Suara Record, inilah dapur rekaman yang men suport Rika. Dengan proses yang sangat cepat Rika merasa cocok dengan lagu yang berjudul DL ciptaan Wawan Asmara. “Saya memang suka sekali jenis musik popdut, kebetulan lagu yang diciptakan Mas Wawan, pas dengan saya,” jelas Rika saat ditanyakan mengapa memlih popdut. Inilah buah dari kerja keras wanita kelahiran Batam 23 tahun ini. Tak tanggung-tanggung pemilik dapur rekaman langsung yang menuntun Rika menyelesaikan singlenya. “ Ternyata memang sudah jalannya Tuhan di tahun ini mimpi saya menjadi penyanyi terkabul, meski berliku jalannya tetapi di tangan Mas Yayat dan Teh Ika pemilik Nada Suara Record yang dengan sabar membimbing saya. Dalam tempo empat hari single ini langsung jadi,” kenang Rika lagi.

Pertengahan Februari Rika pulang ke Batam dengan sekeping compact disc yang berisikan single yang akan menjadi hits dalam album pertamanya. Dengan cepat pula Rika membuat video klip single barunya. Kecintaannya dengan Batam sebagai tanah kelahirannya menjadi pilihan Rika dalam lokasi pembuatan video klipnya. “Karena saya lahir di Batam, makanya semua proses pembuatan video klip lagu saya buat di Batam. Pantai Kampung Tua-lah menjadi tempat pilihan pembuatan video klip DL, tepatnya di kawasan Tanjung Piayu Batam,” jelasnya lagi. Dalam waktu dekat setelah DL sebagai single hits dari album yang akan disebar ke pasaran, Rika akan segera menyiapkan empat lagu terbaiknya. “Dalam waktu dekat saya akan kembali ke Jakarta untuk menyelesaikan album saya,” jelas Rika. Single DL dipilih Rika sebagai hits dalam albumnya nanti, sebenarnya memiliki makna yang menarik. Lagu ini menceritakan pesan bahwa laki-laki harus belajar untuk setia dan menghargai wantita, karena belakangan banyak sekali pasangan selingkuh. Untuk mengingatkan para lelaki wanita juga bisa melakukan hal serupa jika di khianati. Inilah makna lagu DL “ DL itu ya derita loe, kalau laki ga bisa setia lama-lama kan capek, sekali waktu harus diberi pelajaran juga, kita balas selingkuh aja baru tau rasa,itulah makna lagu DL jadinya kan derita loe,” jelas Rika sambil tertawa ringan saat ditanya tentang makna lagu DL.

1 April 2012

10

Kuliah T Tee t a p N Noo m e r S a t u Rika masih terdaftar sebagai mahasiswa semester enam di Universitas kepulauan Riau (UNRIKA). Meski saat ini sering mondar mandir Jakarta mempersiapkan albumnya. Rika masih memprioritaskan kuliahnya. Baginya kuliah adalah nomer satu, ia tidak akan meninggalkan kuliahnya hanya untuk kegiatan menyanyi. “ Kebetulan kuliah saya sore hari. Jadi, siangnya masih bisa saya manfaatkan untuk latihan ataupun kegiatan promo singlenya,” jelas Rika Saat ini memang di kampus Rika sudah menjadi buah bibir pasca munculnya video klip DL di U-Tube. Tetapi Rika tetap secara normal menjalankan aktifitas kuliahnya. “Saya sudah semester enam sekarang jadi saya harus tetap fokus, sebentar lagi dah mau skripsi, saya memang harus ekstra kerja keras memabagi waktu saya,” jelas mahasiswi jurusan FKIP Bahasa Ingris UNRIKA ini. Semangat wanita ini ternyata memang tumbuh dari support keluarga besarnya. Ditambah pasangan dan sahabat. Baginya semangat orang-orang terdekatnya ini juga menjadi energi untuk bisa menyelesaikan semua tanggung jawabnya. “Selain keluarga terutama mama, Daniel dan Niken adalah orang penting bagi saya. Kalau udah mulai ngedrop Niken adalah sahabat pertama yang saya datangi. Kalaupun tidak untuk bercerita, dia ada disamping saya saja uadah jadi semangat saya. Sore mau berangkat kuliah tadinya dah malas jadi semangat lagi,” jelas Rika. (dws)

Trend Model Rambut Terkini

RAMBUT kribo

PONI sangat pendek

TAHUN 2012 benar-benar diisi dengan varian model rambut yang Anda pun mampu mengaplikasikannya untuk berbagai kesempatan resmi atau kasual. Kefleksibelan tersebut dianggap menarik perhatian pecinta model rambut dunia. Fashionising mendefinisikan tren rambut 2012 sebagai bentuk kemunculan kembali dan evolusi. Berikut model rambut apa saja yang mendominasi di tahun naga air ini. * Poni sangat pendek Mungkin Anda bertanya-tanya apa yang membuat rambut ala skinhead girls di Inggris ini naik

tahun depan. Seperti model rambut pendek ala Demi Moore yang hip pada tahun 90-an berkat film Ghost, begitu pun model poni sangat pendek di film The Girl with the Dragon Tattoo garapan David Fincher ini. * Piled up and pinned Satu lagi model yang sangat mudah pengaplikasiannya, namun memiliki efek elegan dalam satu waktu. Seperti namanya, tumpuk ke atas dan jepit, Anda hanya tinggal mengangkat bagian atas rambut Anda tiga bagian, lalu sematkan dan gelungkan bagian bawahnya setelah menggabungkannya kembali.

* Panjang dan bergelombang Nama yang muncul pertama kali adalah Julia Roberts saat kami

menyebutkan poin ini. Bertahuntahun aktris cantik yang besar di Hollywood tersebut konsisten menggunakan model rambut ini, namun baru tahun ini ternyata para pengamat baru menerimanya sebagai role model. * Rambut kribo Tak main-main, ini merupakan eksperimentasi bagi para kritikus model rambut untuk membuatnya hip pada tahun depan. Terinspirasi dari film-film blaxploitation pada tahun 70-an dan musik soul/R&B, rambut kribo turut ambil bagian sebagai bentuk kehidupan kembali (revival). Erykah Badu merupakan role model bagi gaya ini. (yho)

Piled up and pinned


CMYK

11

Minggu,

Kesehatan & Kecantikan

1 April 2012

Perawatan untuk Kesegaran Tubuh Kampoeng Spa Center AMANAN KENYAMAN AN selama melakukan AMAN KENY perawatan tubuh, merupakan pilihan yang diinginkan setiapkali melakukan perawatan spa. Selain produk tradisional atau herbal yang bermanfaat bagi kesegaran tubuh dan kehalusan kulit, juga keahlian tenaga therapis yang berpengalaman merupakan salah satu daya tarik untuk memilih tempat perawatan spa. Oleh : Apsek - Liputan Batam

Fasilitas yang nyaman dan tenaga theraphis yang berpengalaman inilah yang dimiliki Kampoeng sSa Centre yang berada di area kolam renang hotel Golden View Batam. Tersedia 20 bungalow yang ditata dengan fasilitas modern, sehingga suasananya seperti dalam kampong, namun dengan

dengan perawatan paket spa seharga Sing $50 untuk wisatawan Singapura, sedangkan Rp350 ribu untuk tamu lokal. Perawatan yang nyaman dan santai ini dimulai dengan perawatan tradisoonal massage selama 45 menit. Pemijatan yang dilakukan pada titik tertentu pada tubuh untuk melancarkan peredaran darah dan mengembalikan ksegaran tubuh setelah beraktivitas seharian. Kemudian dilanjutkan dengan mandi steam selama 15 menit untuk memulihkan kembali tenaga setelah beraktivitas serta menormalkan kembali kerja otot-otot tubuh.Perawatan ini kemudian di akhiri dengan mandi susu atau milk bath selama 30 menit. Guna menghaluskan kulit dan memberikan kesegaran bagi

kenyamanan hotel berbintang. Setiap kamar dilengkapi twins springbad, pendingin ruangan dan kamar mandi berfasilitas bath tube untuk berendam. Sementara bangunan berbentuk villa dengan kerimbunan pohon yang tumbuh di sekitar. Fasilitas Kampoeng Spa

yang tersedia di Hotel Golden View merupakan fasilitas hotel yang diperuntukan bagi tamu yang ingin merasakan suasana kampong dengan menginap di bungalow yang tersedia di kawasan hotel, dengan fasilitas kenyamanan serupa dengan hotel Golden View. Disamping itu juga dapat digunakan untuk tamu hotel yang ingin melakukan acara family day. Juga bagi tamu hotel yang

CMYK

ingin menikmati perawatan spa dalam suasana alam yang segar dan nyaman dapat memilih Kampoeng Spa sebagai pilihan dalam menikmati perawatan spa dengan paket treatment yang disediakan Spa Massage Centre yang terdapat di Hotel Golden View. Perawatan yang tersedia yaitu tradisional massage, body scrub, body mask, hingga perawatan mandi susu atau milk bath dengan suasana yang nyaman. Selkain itu juga dapat menikmati perawatan massage kombinasi antara thai massage dengan tradisional massage yang dilakukan oleh tenaga therapy berpengalaman. Dijelaskan Prima, salah seorang tenaga therapy Spa Massage Centre bahwa perawatan yang dapat dilakukan di tempat tersebut merupakan perawatan kesehatan dan kebugaran, untuk tamu yang ingin tampak segara sehabis berwisata di Batam. Aneka perawatan tersebut dilakukan oleh tenaga theraphy yang berpengalaman yang berjumlah 20 orang yang sudah mendapatkan pelatihan khusus melakukan treatment spa. Mulai dari relaxing massage, foot reflexsi, stone massage,

tradisional massage dan kombinasi massage. “Disini tersedia 8 room standar untuk treatment dan 3 vip room. Selain itu treatment juga dilakukan di kampoeng spa yang nyaman, sesuai dengan permintaan tamu,� kata Prima. Untuk melakukan tradisional massage, foot refleksi , stone massage dan kombinasi massage yang banyak diminati tamu hotel, dapat dilakukan selama 60 menit dengan harga Sing $25 untuk untuk tamu luar dan Rp150 ribu untuk tamu lokal.Untuk perawatan aromatheraphy selama 60 menit seharga Sing$35 untuk tamu luar dan Rp250 ribu untuk tamu lokal. Bagi yang ingin kebugaran tubuh dapat dilakukan

tubuh Namun, bagi yang memiliki waktu cukup banyak, boleh memilih paket perawatan spa paket 2 dengan harga Sing$70 selama skitar 2 jam. Perawatan ini diawali dengan tradisional massage selama 45 menit yang kemudian dilanjutkan dengan body scrub selama 45 menit. Kemudian, dilanjutkan dengan body scrub bermanfaat untuk mengangkat selsel kulit mati dan membuka pori-pori tubuh sehingga kulit dapat bernafas dengan baik. Selain itu body scrub juga dapat menghaluskan kulit sehingga kembali bersih dan bersinar. Sedangkan bagi wisatawan atau tamu lokal yang ingin bersantai dalam waktu yang cukup lama dengan perawatan spa, bisa memilih paket perawatan spa sekitar 2, 5 jam dengan perawatan full treatment seharga Sing $90. Perawatan ini dapat berguna untuk mengencangkan kulit dan menghaluskan kulit yang sudah mulai kendor. Dimulai dengan tradisional massage sebagai langkah awal treatmen selama 45 menit. Lalu dilanjutkan dengan body scrub selama 45 menit dengan pengolesan tubuh menggunakan body masker selama 45 menit.. Kemudian dilanjutkan dengan mandi steam selama 15 menit, untuk menyegarkan kembali otot-toto tubuh yang lelah. Dan, terakhir dengan mandi susu atau milk bath yang berguna untuk menghaluskan kulit dan memberikan kesegaran pada tubuh. (*)


Ibu & Anak

Minggu,

1 April 2012

12

Mendidik Kepekaan Sosial Anak

Maryana

KEPEKAAN sosial penting ditanamkan semenjak kecil pada anak, agar kelak ia menjadi manusia dewasa yang peka dengan lingkungan sekitarnya. Adapun yang bertanggung jawab untuk menumbuhkan kepekaan sosial pada anak adalah orangtua. Oleh: Dewi Anggrayni. Liputan Batam

Walaupun demikian, bukan berarti orangtua semata penentuny. Karena pengaruh lingkungan juga turut memberikan andil. Sebab, tingkah laku seseorang juga ditentukan oleh pengaruhpengaruh dari luar. Menurut Maryana, M.Psi,Psi psikolog anak RS

Awal Bros Batam, bahwa ada beragam kepekaan sosial yang penting ditanamkam semenjak dini, yang pada intinya bertujuan mengembangkan sikap empati kepada orang lain dan lingkungannya. “ Orangtua bertugas untuk mengajarkan anak mengasah kepekaan sosialnya, misalnya

saja dengan mngajarkan berbagi dengan orang lain. Berani meminta maaf bila melakukan kesalahan, bersedia membantu orang yang membutuhkan, dan kepekaan terhadap kemampuan fisik agar tidak melakukan tindakan yang menyakiti orang lain. Serta bertanggung jawab, menghargai orang lain, dan masih banyak lagi,” jelas Maryana. Dengan menanamkan kepekaan sosial sejak dini, kata Maryana, sedikitnya ada dua manfaat besar yang bisa dibangun saat mereka sudah mampu mengasah kemampuan interaksi sosial dengan lingkungannya. Pertama, anak menyadari akan kehadiran orang lain. Dengan menyadari adanya

kehadiran orang lain, dapat mengingatkan kepada di anak agar tidak egois, sehingga ia mau berbagi dengan temannya, saling tolong, saling bantu, dan lain-lain. Pada tahap selanjutnya, tambah pemerhati anak ini, akan terbentuk keterampilan bersosialisasi pada anak.. Pendidikan prasekolah dapat membantu anak untuk berlatih sosialisasi dengan lingkungan. Banyak hal yang bisa dipelajari anak mengenai aturan dalam bersosialisasi, sehingga kelak akan lebih berani dalam memasuki lingkungan baru, sehingga dapat membentuk rasa percaya dirinya. Maryana menambahkan agar penanaman nilai-nilai sosial dapat membuahkan hasil

yang optimal dalam perilaku sosial anak. Ada beberapa hal yang penting diperhatikan orangtua, misalnya saja konsekwensi nilai-nilai yang ditanamkan harus jelas dan konsisten. “ Maksudnya, bila anak diajarkan untuk berbagi, tanamkan pula bahwa berbagi itu baik tapi bukan berarti mengalah sehingga tidak mendapatkan yang menjadi haknya,” jelas Maryana Selanjutnya, rambaha Maryana, orangtua harus bisa menjadi contoh bagi anak. Anak akan meniru apa yang dilakukan orangtuanya, jadi orangtua patut menjaga perilaku dan sikapnya dalam kehidupan sehari-hari. Menerapkan konsekuensi

juga merupakan bagian terpenting. Hal ini berguna untuk memacu anak, tak ada salahnya memberikan penghargaan, dapat berupa pelukan atau pujian, tak harus berupa hadiah. Sebaliknya, bila melanggar dapat diberikan sanksi pada anak. Anak juga perlu diajarkan untuk menyadari adanya faktor kegagalan. “Orangtua hendaknya harus menyadari bahwa kemampuan anak berbeda-beda. Karenanya bila anak mengalami kegagalan, orangtua harus menerima. Jadi, jangan berharap bakal terus-menerus sukses selama proses belajar,” jelas Maryana Lagi. Pada tahapan lebih lanjut dalam menumbuhkan sikap

kepekaan sosial pada anak, sangatlah bijak bila anak bisa diajarkan untuk menularkan kepada keluarga lain. “Saat nilai kepekaan sosial sudah bisa ditanamkan kepada anak, tidak ada salahnya untuk mengajarkan anak menularkan nilai tersebut kepada teman ataupun lingkungan sosialnya,” jelas Maryana. Bila setiap keluarga telah memiliki pemahaman yang sama tentang kepekaan sosial yang wajib diberikan kepada anak, sehingga akan memudahkan pada saat mereka belajar. Selain itu juga pada saat bermain bersama temantemannya, nilai-nilai kepekaan yang ditanamkan sama dengan yang didapat di dalam keluarga.(*)


13

Minggu,

Figura

1 April 2012

SETIAP anak memiliki bakat, potensi diri, keunikan dan kelebihan yang berbeda-beda antara satu dengan yang lainnya. Dan Keunikan anak ini diperoleh semenjak anak tersebut dilahirkan. Sebagai ibu dari enam orang anak, Evie Ngangi mengaku, sejak dini sudah menggali potensi dan bakat dari masingmasing anaknya. Kini, setelah anak-anaknya tumbuh besar, Evie hanya memberikan dorongan sesuai dengan bakat dan potensi yang dimiliki anak-anaknya. " Saya tidak pernah memaksakan keinginan pada anak-anak karena saya menyadari anak memang milik kita tetapi mereka mempunyai dunia sendiri dan peran orang tua hanya membimbing," ujar wanita yang menggambarkan dirinya sebagai mompreneur, ibu rumahtangga yang entrepreneur (pengusaha) ini. Kepada Haluan Kepri, Jumat (30/3) wanita berdarah Padang ini lebih jauh menuturkan bagaimana trik suksesnya dalam berperan sebagai ibu rumah tangga dan juga enterpreniur yang ulet. Menurutnya, seorang ibu yang baik harus mengenali potensi dan bakat dari masingmasing anak-anaknya agar bisa merancang masa depan anak. Karena banyak anak-anak yang setelah dewasa kebingungan atau ragu-ragu dalam menentukan minat dan bakatnya. Misalnya, saat memilih jurusan di sekolah, jika anak minat dengan otomotif tentunya akan memilih masuk SMK dengan mengambil jurusan otomotif, bukan sebaliknya mengambil jurusan akuntansi lantaran mengikuti keinginan orang tuanya. "Kadang kala orang tua sering otoriter kepada anak, padahal tindakan tersebut salah karena akan membuat anak-anak suka protes. Mestinya orang tua membangkitkan kelebihan anak

dan tidak mematikan kreativitas anak," kata wanita kelahitan Yogjakarta, 18 September 1962 ini. Dalam menjaga tumbuh kembang anak, ada beberapa tahapan yang harus diperhatikan oleh seorang ibu. Tahap anak berusia 5 tahun, misalnya, dalam fase ini anak lebih cendrung meniru apa yang dilihat di sekitarnya. Karena itu orang tua khususnya ibu harus menjadi panutan dan contoh yang bijaksana. Misalnya, anak diajarkan bagaimana menyanyangi saudaranya, keluarga dan orang-orang terdekatnya. Selanjutnya, saat anak berusia 17 tahun, peran seorang ibu adalah menjadikan anak sebagai teman dengan mengajak anak diskusi secara intens. Ketika usia anak menginjak 20 tahun ke atas, peran orang tua menjadikan anak sebagai mitra. "Jangan sungkan-sungkan meminta maaf kepada anak. Semakin kita merendah, anak kita juga bakal berprilaku sopan dan respeck pada orang lain," terang wanita yang sangat menyukai anak kecil ini. Sebagai seorang istri, Evie mengaku tidak hanya berperan sebagai ibu rumah tangga biasa tetapi juga ikut membantu income keluarga. Baginya, seorang ibu jangan hanya pintar mengurus rumah tangga saja tetapi juga cerdas dalam menambah income keluarga. Banyak cara yang bisa dilakukan dengan tidak meninggalkan

kodrat sebagai perempuan. "Tugas seorang istri tidak hanya melahirkan, membesarkan anak dan mengurus suami tetapi juga mempunyai peran dalam membantu keuangan keluarga atau bahasa kerenya menjadi superwomen," papar penulis buku "Jangan Mau Hanya Jadi Istri Saja' ini. Dalam peran sebagai enterpreneur dan praktisi pendidikan, Evie merasakan hal ini bagian dari karunian Tuhan yang sangat luar biasa. Betapa tidak, diusia 19 tahun tepatnya tahun 1980 Ia sudah merintis pembangunan yayasan, yaitu Yayasan Global Inter Competensi, Yayasan Tunas Jakasampurna (KB/TK/SD/SMP SMA Tunas Jakasampurna School) serta Yayasan Nurdarunnazah (KB/TK/SD/ SMP Tunas Global School) yang berlokasi di pinggiran Jakarta. "Waktu itu tujuan saya mendirikan sekolah bukan bisnis oriented tetapi lebih ke misi sosial. Karena saya punya prinsip jika kita ikhlas melakukan sesuatu rezeki bakal mengalir sendiri. Seperti kata pepatah, taburlah maka kau akan menuai hasilnya," ucap Evie dengan bijak. Evie memilih bidang pendidikan karena dirinya sangat menyukai anak-anak kecil agar bisa bersekolah meskipun kehidupan ekonomi orang tuanya tidak mampu. Di samping bentuk ajakanya kepada kaum perempuan agar jangan hanya pintar jadi ibu rumah tangga tetapi juga harus bisa menambah pemasukan bagi keluarga. "Pada awal-awal mengelola sekolah tersebut saya sedang hamil dan juga berstatus mahasiswi. Namun karena dorongan dari suami saya bisa menjalaninya. Ketika saya enjoy melakukan kegiatan maka kreativitas saya timbul dan berkembang," tutup wanita yang juga berencana ingin membuka sekolah SMK ini. (jof )

EVIE bersama suami dan anak-anaknya.


Please purchase VeryDOC PS to PDF Converter on http://www.verydoc.com to remove this watermark.

CMYK

14

Etalase Minggu,

1 April 2012

Aneka Busana Batik Cantik Linda Boutique Oleh :Apsek, Liputan Batam

BUSANA batik semakin berkembang dengan motif dan desain yang beragam. Tidak hanya berwarna klasik coklat, putih dan hitam, melainkan sudah memiliki warna cerah, seperti batik khas Melayu dengan ornament warna kuning, hijau dan merah. Begitu juga dengan motif yang semakin berfariasi, selain motif daun, juga ada motif khas Kepri yaitu gonggong, serta motif Jembatan Barelang. Malahan, dengan semakin banyaknya kreasi untuk busana batik, juga muncul batik dengan motif bola. Beberapa logo club sepakbola dunia terhias menjadi motif busana batik. Selain busana batik dari berbagai daerah di Indonesia dan songket khas Kota Palembang, kini dapat diperoleh di pusat perbelanjaan di Batam. Seperti di toko busana Linda Boutique, BCS Mall, aneka busana batik khas berbagai daerah tersedia dengan beragam corak dan desain. “Yang belanja di sini lebih suka batik warnanya cerah, seperti busana khas Melayu warna-warni. Hampir tiap pengunjung yang singgah carinya batik seperti itu. Masyarakat banyak yang menyenangi motif dan warna yang cerah seperti itu,” kata Lindawati, pemilik Linda Boutique kepada Haluan Kepri Selain itu busana batik khas Pekalongan, Jogyakarta, Solo, hingga Batik Madura dan batik Palembang, serta batik khas Kepri dengan motif gonggong banyak diminati masyarakat. Aneka busana batik di toko milik Sarjana Teknik Industri UPN Jogyakarta ini berkualitas dengan motif yang berfariasi menggunakan bahan dasar nyaman dan halus. Disamping itu juga busana batik yang dijual dengan harga cukup terjangkau ini sesuai untuk semua kalangan, mulai dari korang tua, remaja dan anakanak. “Kami juga melayani

Please purchase VeryDOC PS to PDF Converter on http://www.verydoc.com to remove this watermark.

pesanan busana batik kantoran dengan motif khusus. Seperti busana batik karyawan swasta, seragam karyawan restoran, karyawan hotel, sekolah dan instansi pemerintah,” kata wanita asal Parakan Jawa Tengah ini. Bahan dasar busana batik ditempat ini bermacam-macam, seperti katun, sutra, semi sutra, serat nanas dan bahan dasar lainya. Dengan model dan motif terbaru. “Model busana batik yang ada disini up to date, sehingga banyak yang ingin mengoleksinya,” kata Tri Lindawati. Usaha busana batik yang dijalani sejak tahun 2009 di BCS Mall ini merupakan usahaUKM binaan dari Kadin Batam. Selain itu juga merupakan anggota koperasi Srikandi Kota Batam yang sering ikut serta dalam event expo dan bazaar pariwisata. Harga yang sangat terjangkau mulai dari Rp 50 ribu untuk busana anak-anak, hingga harga Rp 1,7 juta untuk busana batik dewasa berpasangan khas batik tulis organdi.***

CMYK

Linda Boutique BCS Mall Lt 2 Batam


Karir & Usaha

Minggu,

1 April 2012

15

Rias Sanggul Sampai Buka Salon Usaha Rumahan MEMBUKA usaha salon rumahan merupakan pekerjaan yang bermula dari hobi dan kesenangan. Seperti yang dilakukan Masalina yang telah menjalani usaha salon dan tat arias sebagai sumber penghasilannya. Oleh: Dewi Anggrayni, Liputan Batam

Adalah Krisna Salon yang beralamat dijalan Bengkong Baru, tepatnya didepan pasar sukaramai Batam. Setiap harinya Masalina menjalankan

usahanya ini dengan samangat, karena selain sebagai sumber pendapatan, usaha salon dan tat arias yang dijalaninya merupakan hobi dan

kesenangan. Baginya dunia tata rias bukanlah hal baru, dari masih remaja Masalina sudah bekerja di salon, bahkan banyak juga permintaan kerabatnya yang memintanya untuk di make-up untuk acara-acara pesta. Inilah awalnya wanita ini menjadikan keahliannya di dunia tata rias sebagai bisnisnya. Tambah lagi ibu tujuh putra ini bukan tipe wanita yang diam dirumah. “ Awalnya suami pindah kerja ke Batam, karena dari gadis sudah hobi tatarias akhirnya suami mengijinkan saya untuk buka salon di rumah. Waktu itu tahun delapan sembilan saya masuk Batam, mulanya hanya tata rias saja untuk orang-orang terdekat, lama-lama jadilah buka salon di rumah,” jelas wanita yang akrab disapa Lina ini, menceritakan awal karirnya di dunia tatarias kepada Haluan Kepri. Keahlian wanita inisebenarnya lebih dikenal untuk tata risa sanggul. Bukan saja dikalangan ibu yang ingin ke pesta, tetapi untuk remaja juga anak-anak. Masalina sudah cukup dikenal, apalagi saat ada acara-acara besar. Tak jarang ia terpaksa menolak karena banyaknya permintaan menyanggul. Melihat peluang yang

sangat bagus di Batam, Masalina mulai menerima orederan tata rias penikahan. Tak tanggung-tanggung, Masalina juga menyiapkan sejumlah paket pernikahan mulai dari praweding hingga pestanya. Bahkan, untuk tenda

Peringatan HUT RI 17 Agustus, perayaan Hari Ibu, juga beberapa acara lainnya. Banyak sekali sekolahan yang sudah menjadi langganan wanita ini. Tak jarang ada tamu maupun langganan yang rela

dan jasa fotografer juga disiapkan Masalina. “ Sebenarnya ini bukan aji mumpung saja tapi lebih kepada melihat peluang, langganan saya mulai banyak. Awalnya memang dari mulut ke mulut, tapi akhirnya saya juga yang kewalahan dengan banyaknya orderan,” jelas wanita kelahiran Medan ini. Pada musim-musim tertentu, biasanya Masalina sangat dibutuhkan oleh sekolah-sekolah. Misalnya saja pada perayaan Hari Kartini,

datang dari tempat yang sangat jauh. “Langganan saya memang sudah banyak sekali, bahkan ada yang dari Piayu. Rata-rata setelah saya tanya mereka tau tempat saya dari langganan yang sering datang ke salon saya,” jelas Masalina. Bagi Masalina

kepuasan pelanggan di ukur dari layanan yang memuaskan, sehingga langganan mau balik lagi ke salonnya. Selain itu, dalam usaha salon dan tata riasnya, Masalina menggunakan produk-produk berkualitas untuk perawatan rambut maupun tata rias wajah yang dikerjakannya. Meski produk yang digunakan Masalina adalah produk yang berkualitas, Masalina tidak menetapkan tarif yang tinggi. “Istilahnya saya gak mau cari untuk banyak, tapi langganan saya

balik lagi setelah mencoba produk kecantikan maupun perawatan rambut yang saya kerjakan,” jelanya lagi. Dalam sepuluh tahun terakhir Masalina sudah membuka dua cabang salonnya yang berlokasi di Seraya dan Pelita. Rencananya Masalina tahun ini akan membuka satu cabang uasahanya lagi. “ Mudah-mudahan pertengahan tahun ini saya sudah bisa buka tempat baru lagi untuk usaha saya,” jelasnya lagi. * * *

Masalina


CMYK

Minggu,

MAKANAN bakso merupakan sajian yang dapat dinikmati semua kalangan. Kalau biasanya pesan bakso harus menunggu, kini bisa diambil sendiri sesuai selera. Inilah yang ditawarkan Bakso Kota dengan berbagai cita rasa, dalam nuansa kafe yang nyaman. Oleh :Sherly, Liputan Tanjungpinang

Ternyata sajian bakso prasmanan, memiliki kelebihan tersendiri bagi penggemar sajian daging bulat-bulat ini. Selain leluasa untuk memilih jenis bakso yang disukai, juga bisa disesuaikan dengan porsi selera masing-masing. Apakah ingin lebih pedas, atau cukup dengan bakso ukuran kecilkecil saja, semuanya terserah kepada konsumen untuk mencobanya. Saat ini di Tanjungpinang Bakso Kota yang berasal dari Kota Malang ini, sangat digemari. Selain rasanya yang pas di lidah, juga harganya sangat

sesuai untuk ukuran masyarakat di Kota Gurindam. Apalagi suasana warung baksonya didesain senyaman kafe, sehingga pengunjung merasa menikmati sajian bakso di sebuah kafe. Seperti dijelaskan Jefri, pemilik dari Bakso Kota bahwa bakso yang disajikan ditempatnya memiliki rasa yang khas dan pas di lidah penggemar bakso. Bagi yang pernah mencicipi Bakso Kota di Malang, rasanya sama dengan Bakso Kota yang yang ada di tanjungpinang. Karena, kata Jefri, sajian dan racikan bumbu dan kokinya langsung

1 April 2012

16

di datangkan dari Kota Malang. Dari dulu, Bakso Kota memiliki penggemarnya sendiri, karena usaha warung bakso yang didirikan oleh Cak Man awalnya ini, menggunakan daging segar yang empuk dan gurih, ditambah dengan bumbu racikan dari kaldu sapi yang lezat. “Selain semua jenis bumbu yang kami gunakan dari kota Malang, daging yang digunakan adalah daging segar. Salah satu keistimewaan Bakso Kota ini ,adalah daging yang digunakan 100 persen daging segar, tidak menggunakan bahan pengawet, yang dimasak dan langsung dijual hari itu juga,” terang Jefri.’ Meskipun tempat dan sajian terlihat mewah tetapi untuk harga terbilang sangat ekonomis yaitu mulai dari Rp1000 saja per satu biji bakso. Penyajian yang prasmanan memudahkan pembeli untuk menikmati aneka jenis bakso yang diinginkan, seperti bakso urat, bakso halus, bakso goreng, bakso tahu, bakso

CMYK

ayam goreng dan goreng-gorengan yang sebagai penambah nikmat bakso. “Jika konsumen tidak mau memilih, kami juga menyediakan paket Bakso Malang yang isinya lengkap dengan harga Rp16.000 per mangkok ditambah satu botol teh botol,” tambah Jefri.’ Selain hidangan bakso yang enak di lidah, warung bakso ini juga menyediakan aneka menu lainnya yang tak kalah lezatnya, seperti siomay, mie pangsit, mie Ayam, goreng-gorengan, sate telor, mie hun, dan aneka aneka minuman. Awalanya dulu, kata Jefri, Bakso Kota yang didagangkan oleh Cak Man keliling dari rumah ke rumah di Kota Malang. Berkat kegigihanya dalam berjualan, kini Bakso

Kota sudah memiliki 32 outlet di Indonesia. Dan, Cak Man, sebagai perintis usaha bakso yang bernama asli H. Abdur Rachman Tukiman ini masih tetap dengan rendah hati melayani para pelanggan yang ingin menikmati hidangan bakso. * * *


CMYK

Minggu,

CMYK

1 April 2012

17


Ekspresi & Prestasi

Minggu,

1 April 2012

18

Jelang UN, Bentuk Kelompok Belajar UJIAN NASIONAL (UN) tinggal beberapa hari lagi. Siswa tingkat SMA/SMK khususnya telah melakukan berbagai persiapan untuk mengikuti ujian penentuan kelulusan ini. Selain mengikuti pemantapan di sekolah, siswa juga memperbanyak belajar kelompok di rumah. Oleh: Johni F, Liputan Batam

Dalam pembahasan soalsoal UN di sekolah, seringkali ada soal yang sulit dimengerti untuk mengerjakannya. Selain bertanya pada orangtua ataupun guru les, para siswa bisa juga melakukan cara ini yaitu dengan belajar kelompok bersama-sama dengan teman. Caranya, bentuklah sebuah kelompok belajar di salah satu rumah teman dengan anggota maksimal lima orang. Jangan terlalu banyak, nanti bukannya bisa belajar bersama malah

tips

kebanyakan bercanda. Jadi tidak belajar deh! Jangan lupa, ajak satu atau dua orang teman yang selalu mendapat nilai baik dan berprestasi disekolah dalam kelompok belajarmu. Belajar kelompok merupakan salah satu metode belajar yang bisa diandalkan untuk meningkatkan kemampuan belajar siswa. Dengan belajar kelompok siswa diajarkan untuk saling bertukar pikiran dan berdiskusi mengenai permasalahan dan solusi yang

tepat dalam menyelesaikan soal-soal yang ada. Belajar dengan membentuk kelompok belajar sendiri juga dapat memotivasi semangat belajar antara teman satu dengan lainnya.Saling berbagi informasi dan pengetahuan antara teman. Teman yang pandai dapat mengajari dan menularkan kepandaiannya kepada teman lainnya. Setidaknya manfaat belajar kelompok ini dirasakan oleh Arum Anugrah. Siswi SMK 2 ini mengaku dengan belajar kelompok dirinya bisa mengaktualisasikan diri. Selain itu Ia juga memperoleh banyak hal antara lain pengetahuan dan keterampilan yang lebih banyak karena mereka dapat belajar dari sesama teman. "Belajar dengan teman terkadang lebih gampang mencerna pelajaran ketimbang dengan guru. Karena dengan teman kita bisa bicara lepas

sambil bercanda," ujar Vebby, siswi SMA 15, Batam ketika diminta komentarnya tentang manfaat belajar kelompok. Menurutnya, belajar kelompok tidak mesti dilakukan di rumah, saat pulang sekolah di lingkungan sekolah juga bisa. Karena jika sudah pulang ke rumah biasanya malas untuk keluar lagi. "Saya biasanya belajar bersama teman-teman di taman sekolah,' ujarnya. Manfaat belajar kelompok juga disampaikan Arjuna, menurut siswa SMK Kartini, dengan belajar kelompok pelajaran yang tidak dimengerti di sekolah bisa dipelajari bersama. Apalagi ketika hendak ujian, belajar kelompok sangat diperlukan agar sukses menjawab soal ujian. "Kalau ada PR Matematika yang susah biasanya saya belajar dengan teman yang nilai matematikanya bagus," kata cowok berkaca mata ini. * * *

Belajar Kelompok yang Efektif

CECEP MULYANA/HALUAN KEPRI

A G A R belajar kelompok menjadi efisien dan efektif sebagai sarana untuk bertukar pikiran, perhatikan beberapa tips berikut : 1 . Jumlah anggota kelompok maksimal adalah 5 orang. Dengan anggota kelompok yang tidak terlalu banyak diharapkan siswa bisa lebih focus dalam berdiskusi. 2 . Tentukan materi belajar jauh-jauh hari sebelum belajar kelompok

dilaksanakan. Hal ini bertujuan agar semua anggota bisa mempersiapkan diri terhadap materi yang akan didiskusikan. 3 . Waktu belajar kelompok minimal 2 jam tiap pertemuan dan dilakukan 3 kali dalam seminggu pada sore hari. 4 . Ciptakan suasana belajar yang serius tapi santai. Hindari bercanda yang berkepanjangan atau bermain HP saat belajar kelompok. Apabila anda teman

yang bercanda terlalu lama jangan sungkan untuk menegurnya. 5 . Pilihlah tempat belajar yang nyaman dan tenang, jauh dari televisi atau keramaian. 6 . Manfaatkan waktu

CECEP MULYANA/HALUAN KEPRI

untuk mengerjakan soal-soal yang telah disepakati. Tiaptiap anggota harus mengerjakan soalnya sendiri-sendiri. Apabila ada anggota yang tidak bisa mengerjakan suatu soal,

anggota yang lain harus menjelaskan kepadanya sampai ia mengerti. 7. Jangan sungkansungkan membantu menjelaskan kepada anggota kelompok yang lain.

Arum Anugrah Siswa SMK 2

Arjuna Siswa SMK Kartini

Vebby Siswi SMA 15

Tenr i Siswa SMA 14

Octo Siswa SMA 8

Jihan Siswi SMK Kartini

Danni Siswa SMA 8

"SA Y A belajar kelomAY pok biasanya sore hari setelah pulang sekolah di rumah teman satu kelas,"

" B E L A J A R kelompok sangat diperlukan agar bisa sukses menjawab soal ujian. Karena saat belajar kelompok kita bisa saling bertanya"

"SA Y A belajar kelomAY pok sering dengan teman-teman satu geng di taman sekolah"

"KA YA K N Y A lebih AY YA suka belajar kelompok karena kalau ngerjain PR sendirian cepat ngantuk"

"BELAJAR kelompok ga selalu di rumah, biasanya di sekolah juga bisa dilakukan setelah pulang sekolah"

"ASYIK belajar kelompok kalau ngerjain PR yang sulit karena bisa belajar sambil becanda dengan teman-teman"

"BIASANY A kalau ada "BIASANYA pelajaran Matematika, Fisika dan Kimia yang sulit barulah saya belajar kelompok"

PENDIAM, Rajin dan Ambisius, Materialis, Gengsi Tinggi, Suka Memerintah, Sukamemperalat Orang Lain.

Pekerjaan: Lupakan yang sudah berlalu. Keuangan: Kurang bagus. Asmara: Ada penghalang. Pasangan Serasi : Cancer, Taurus, Virgo, Scorpio, Pisces Pasangan Tidak Serasi : Gemini, Leo, Sagitarius, Aquarius Hari Keberuntungan : Sabtu SUKA Memimpin, Dermawan Dan Murah Hati, Penuh Gaya, Aristokratik, Congkak, Percaya Diri Tinggi Pekerjaan: Berikan pengakuan. Pekerjaan: Masih panjang. Keuangan: Rumit. Asmara: Saling terbuka. Pasangan Serasi : Aries, Gemini, Libra, Sagitarius Pasangan Tidak Serasi : Cancer, Virgo, Capricorn, Pisces Hari Keberuntungan : Rabu AGRESIF, Energik, Impulsif, Berjiwa Pemimpin, Tidak Sabaran, Egois, Cepat Emo Pekerjaan: Bebas hambatan. Keuangan: Perlahan tapi pasti. Asmara: Sulit diubah Pasangan Serasi : Gemini, Leo, Aquarius, Sagitarius Pasangan Tidak Serasi : Taurus, Virgo, Scorpio, Pisces Hari Keberuntungan : Sabtu

BERJIWA Petualang, Pandai, Suka Kebebasan, Mandiri, Pandai Berdiplomasi, Berpandangan Luas Pekerjaan: Sukses. Keuangan: Menuai hasil. Asmara: Jalan pintas Pasangan Serasi : Aries, Leo, Libra, Aquarius Pasangan Tidak Serasi : Taurus, Cancer, Scorpio, Capricorn Hari Keberuntungan : Kamis SUASANA Hati Tidak Menentu, Sentimentil, Setia, Penuh Perhatian, Sulit Memaafkan, Memiliki Daya Ingat Yang Kuat Pekerjaan: Digosipkan. Keuangan: Pelit. Asmara: Biasa saja. Pasangan Serasi : Capricorn Pasangan Tidak Serasi : Gemini, Leo, Sagitarius, Aquarius Hari Keberuntungan :Sabtu

PANJANG Akal, Pendiam, Pendendam, Gigih, Tekun

PENUH Keraguan, Bimbang, Adil Pandai Bermuka Dua, Memiliki Naluri Yang Kuat, Mempesona

Pekerjaan: Berpikir positif. Keuangan: Peluang baru. Asmara: Cukup sayang. Pasangan Serasi : Cancer, Virgo, Capricorn, Pisces Pasangan Tidak Serasi : Aries, Gemini, Libra, Sagitarius Hari Keberuntungan : Jumat

Pekerjaan: Melanglang buana. Keuangan: Pemasukan tambahan. Asmara: Lesu. Pasangan Tidak Serasi: Taurus, Virgo, Scorpio, Pisces Hari Keberuntungan: Minggu

LINCAH, Pandai berbicara, Tidak Stabil, Mudah Berubah-Ubah, Mudah Gugup, Sangat Peka

KERAS Kepala, Materialistis, Pasif, Ramah & Sabar, Praktis dan Setia, Memiliki Jiwa Toleransi

Pekerjaan: Ada perlawanan. Keuangan: Agak berat. Asmara: Berlebihan Pasangan Serasi : Aries, Leo, Libra, Aquarius Pasangan Tidak Serasi : Taurus, Cancer, Scorpio, Capricorn Hari Keberuntungan : Kamis

Pekerjaan: Liburan. Keuangan: Cobaan berat. Asmara: Melaju terus. Pasangan Serasi : Cancer, Virgo, Capricorn, Pisces Pasangan Tidak Serasi : Aries, Gemini, Libra, Sagitarius Hari Keberuntungan : Rabu

MEMILIKI Sisi Manusiawi Yang Besar, Penuh Cinta, Praktis, Suka Mengkhayal

TENANG, Obyektif (Tidak Memihak), Jenius, Penuh Ide, Cepat Mengerti

PRAKTIS, Analistis, Kritis, Berkepala Dingin Dan Logis, Rajin, Sederhana

Pekerjaan: Rileks. Keuangan: Masih bagus. Asmara: Berpikir dewasa. Pasangan Serasi : Taurus, Cancer, Scorpio, Capricorn Pasangan Tidak Serasi : Aries, Leo, Libra, Aquarius Hari Keberuntungan : selasa

Pekerjaan: Tugas baru. Keuangan: Mendongkrak hasil. Asmara: Sepenuh hati. Pasangan Serasi : Aries, Gemini, Libra, Sagitarius Pasangan Tidak Serasi : Cancer, Virgo, Capricorn, Pisces Hari Keberuntungan : minggu

Pekerjaan: Mengurus buah hati. Keuangan: Hidup tenang. Asmara: Fatal. Pasangan Tidak Serasi : Aries, Leo, Libra, Aquarius Hari Keberuntungan : kamis

REDAKSI menerima kiriman hasil krestivitas siswa dan mahasiswa baik berbentuk puisi, karikatur, esay dsb. Naskah dikirim ke redaksi@haluankepri.com.


CMYK

19

Minggu,

Ekpresi & Prestasi

1 April 2012

Hendri Kurniawan, S.Kom Guru TIK SMPN 6, Batam

“

Hidup hanyalah sebatas sarana untuk mencapai kehidupan yang lebih hakiki

“

Bintang Kampus

Ingin Membuka Kursus Komputer P E R K E M B A N G A N ilmu Informasi dan Teknologi (IT) yang sangat pesat mendorong Hendri Kurniawan untuk terus belajar dan belajar agar tidak ketinggalan. Jika tidak, guru akan tertinggal dari siswa karena biasanya siswa lebih cepat mengabdate ilmu terbaru. "Setiap masuk kelas saya selalu tertantang untuk selalu memberikan sesuatu yang lebih agar para siswa tidak boring dalam mengikuti materi yang saya sampaikan," ujar guru kelahiran 3 Desember 1978 ini kepada Haluan Kepri akhir pekan lalu. Hendri yang mengajar di SMPN 6 sejak tahun 2008 mengaku, dalam memberikan pelajaran IT, dirinya lebih banyak materi praktek daripada teori dengan persentase, 25 persen teori dan 75 persen praktek. Dengan metode ini, lanjutnya, para siswa bisa mengikuti pelajaran IT dengan baik. "Belajar IT itu yang diperlukan adalah praktek, beruntung di SMPN 6 sarana lab sudah cukup memadai," ujar lulusan Institut Sains dan Teknologi AKPRIND

Thillary Claudia Hidayat Mahasiswi Trisaksi

Pernah Main Film Bareng Dewi Persik SEJAK kecil cewek kelahiran Batam, 11 April 1993 ini telah menunjukan bakatnya di bidang modeling dan entertaiment. Terbukti di usia yang masih belia, Thillary telah menyandang status sebagai Miss Mc Donald Batam, sebuah ajang pencarian bakat anak-anak di bidang modeling. "Saya masih ingat waktu ikut lomba ini hadiahnya selama setahun saya bisa makan gratis di Mc Donald," ujar Thillary kepada Haluan Kepri akhir pekan ini. Menurut pemilik tinggi 168 dan berat 55 kg ini, dirinya belajar modeling secara otodidak, hanya melihat di televisi dan perlombaan-perlombaan. Namun karena hobi, Thillary tak malumalu mengikuti gaya berjalan

seorang model dan gaya artis berakting di telivisi. "Ketika masih kecil saya suka menirukan gaya artis sendirian di rumah. Dari situlah saya belajar dan berani tampil di depan orang banyak," kata anak kelima dari tujuh bersaudara ini. Setelah remaja, Thillary terus mengembangkan bakatnya dengan mengikuti berbagai perlombaan modeling. Apalagi dukungan yang besar dari orang tuanya membuat Thillary tak ragu-ragu lagi untuk lebih jauh

memasuki dunia entertaiment. Keputusan untuk melanjutkan kuliah di Jakarta, tepatnya di Trisaksi memberi peluang bagi Thillary untuk bisa melihat secara langsung bagaimana kehidupan dunia entertaiment yang sesungguhnya. " Beberapa kali saya diajak bermain sinetron dan film setelah mengikuti casting," Thillary bercerita. Sederet judul sinetron, lanjut Thillary, dirinya pernah terlibat, diantara 'Mawar Melati',

Jogyakarta tahun 2002 ini. Dalam memberikan pelajaran IT di SMPN 6 yang merupakan sekolah berstatus RSBI, Hendiri mengaku tidak terlalu mengalami kesulitan. Karena para anak didiknya telah menguasai materi dasar komputer seperti Windows XL, Mocrosoft office, internet. Sedangkan materi yang cukup berat hanya diajarkan dalam kelas ekstrakurikuler seperti pelajaran animasi, coral draw, desain grafis, web desain serta membuat website. "Intinya anak-anak sudah bisa menguasai program office dan windows maka yang lainnya mereka pasti bisa. Karena yang dibutuhkan adalah kreatifitas bukan pemikiran," kata Hendri. Hendri menyukai ilmu IT sejak masih duduk di bangku SMA karena itu ketika hendak melanjutkan pendidikan di perguruan tinggi, bapak satu anak ini mengambil jurusan teknik. Namun ketika hasil ujian UMPTN (Ujian Masuk Perguruan Tinggi Negeri) diumumkan, Ia justru diterima di Fakultas MIPA jurusan Kimia di Universitas Sriwijaya

'Cinta Kamila'. Termasuk juga iklan salah satu produk operator seluler versi Ramadhan. Kemudian bermain dalam film bergendre komedi yang berjudul ' Dilihat Boleh, Dipegang Jangan' bersama Dewi Persik. "Senang bisa berakting dengan artis-artis yang telah ngetop karena selama ini saya hanya melihat di televisi, sekarang saya bisa langsung bertemu dan bermain dalam satu film," ucap pengidola Nadine Candrawinata ini sambil mengurai senyum. Setelah menjajaki dunia sinetron dan film, Thillary mengaku untuk sementara dirinya mau fokus menyelesaikan kuliah. Pasalnya, sejak terlibat dalam dunia entertaiment, perkuliahannya menjadi terganggu karena waktunya lebih banyak di lokasi syuting. "Kalau syuting capeknya ga tahan harus syuting pagi dan pulangnya sudah pagi lagi jadi ganggu kuliah," kata cewek yang berencana melanjutkan kuliahnya di Batam ini.

Prestasi 1 . Putri Bunga di Jakarta tahun 2003 2 . Putri Citra Batam tahun 2011 3. Juara II Bintang Iklan Honda tingkat Provinsi Kepri tahun 2011

CMYK

(Unsri). "Jurusan Kimia adalah pilihan kedua, meski dinyatakan lulus saya tidak mengambilnya karena tidak sesuai dengan pilihan hati. Akhirnya saya pergi ke Jogyakarta untuk kuliah mengambil jurusan IT sebab Jogya terkenal sebagai kota pelajar," cerita guru yang hobi bermain futsal ini. Setelah menyandang gelar Sarjana Komputer tahun 2002, Hendri mencari pekerjaan ke Batam. Beberapa tahun Ia sempat bekerja di perusahaan asing dan lokal salah satunya di PT Era Cipta Mandiri sebagai staf document control. "Saat bekerja di perusahaan saya berfikir, saya pintar kok manfaatnya hanya untuk perusahaan asing. Lebih baik menjadi guru karena ilmu saya lebih luas manfaatnya dan bisa terus dikembangkan," tandas Hendri mengemukakan alasannya menjadi guru. Dengan bekal sebagai asisten dosen dan mengajar di bimbingan belajar saat masih mahasiswa, Hendiri memulai

Selama berada di Batam, Thillary, saat ini juga disibukan dengan profesi barunya yakni sebagai presenter berita di Urban TV, salah satu televisi lokal di Kepri. Profesi ini sudah digelutinya sejak awal tahun 2012 lalu dan sampai sekarang warga Batam dan sekitarnya bisa menyaksikan wajah manis Thilarry dalam acara Kilas Kepri. "Pengennya antara presenter dan modeling bisa berjalan duaduanya," tutup Thillary. (jof)

karirnya sebagai guru di SMK Widya. Setelah 6 bulan mengajar, Hendri mengikuti tes CPNS dengan mengambil lowongan guru Teknik Informatika. "Alhamdulillah saya diterima dan langsung ditempatkan di SMP 29, Tanjungsengkuang dan sejak 2008 dipindahkan ke SMPN 6," papar suami dari Yohana Fitriana ini. Hendri menambahkan, dirinya masih akan terus memperdalam ilmu IT dan mengembangkan kepada orang lain. Salah satu impiannya adalah membuka kursus komputer untuk siswa SMK karena Hendri melihat sekolah SMK semakin banyak di Batam dan tempat kursus sangat dibutuhkan oleh para siswa untuk memperdalam ilmu IT yang sudah dipelajari di sekolah. "Dengan membuka kursus komputer di rumah, selain sebagai sarana untuk terus memperdalam ilmu IT juga bisa menambah income keluarga," tutup guru yang berdomisili di Perumahan Griya Batuaji Asri ini. (jof (jof))


Seni & Budaya

Minggu,

Sajak - sajak

1 April 2012

20

Pantun Minggu Ini Pantun Kiriman Rudi dari Batam Dijual Minggu, 25 Maret 2012

Guncangan Hati

jika hendak ke pulau ungar jangan tuan mengajak beta sudah lama tidak terdengar hilang kemana kabar berita

sebuah papan berukiran arab melayu tua tergeletak. mungkin murung wajahnya atau sedih oleh waktu yang tak memihak.telah memangkas rimbunan tubuh angker menjulang menggapai langit. mencibir dengan gemuruh membuat leher tercekik yang tak dapat kita unduh.

kalau memancing si ikan hiu jangan memancing di hari senja kabar berita tantang ka-pe-u berita korupsi dah sirna saja

harapnya mungkin kian jauh, tak dapat lagi menyepai ke laut. di sana, ada nuansa cerah yang luput. mungkin entah dimana hendak dilempar sauh. seharap hati yang membeku, kian menumpuk tapi tak dapat melepas ke batu cadas. hanya kian menumpuk, tak dapat untuk kita ulas.

kalaulah haus apa obatnya suguhkan hamba si air dingin kalau boleh hamba bertanya apa kasusnya dah masuk angin kalaulah dapat si air dingin haus dahaga tidak sekarat korupsi kpu dah masuk angin kecewa berat rakyat melarat

( t e l u k b e l i t u n g , f e b r u a r i 2 0 1 2)

Yuu n i t a d a r i B e n g k o n g Dibeli Y Penjejak Karang

kering dibakar di batu bata api pembakar tiadalah nyala hilang kemana kabar berita tuan rudi memancing tanya

di rerimbun pepohonan, digulung gelombang kian besar harapnya untuk terbang. Menyusuri luas laut, menapaki terjal batu. dia lelaki penjejak karang. tiap jengkal seperti harapnya yang jalang kian dalam mencari hidup. dia menikam tubuh. menjerit mengagetkan burung-burung di hutan. menapaki dengan hela yang teramat sangat letihnya. namun agak gontai yang tak ditampilkan. itu bukti dari setianya mencari hidup. penjejak karang, penjejak yang tak dapat ditentang, mengeja demi hidup, membiar arti yang meluput. segores yang dapat diharapkan dari terjang, kian keras menendang kian jauh harapnya untuk membandang.

sungguhpun api tiada menyala keringlah juga di batu bata kabar korupsi yang tuan tanya korupsi ka-pe-u tiada berita

Kota Kami, Lukisan Catur, Tanjungpinang

tinggi rumput darilah lalang apa gerangan arti maksudnya tiada tuan saja merasa hilang hamba juga bertanya-tanya

Di Puncak Sepi ini bukan mimpi yang seperti harapmu. tapi sebuah hidup yang meruncing. ada yang melantun tanpa doa, penuh harap, jatuh di haribaan tubuh. pikir yang luluh. menyentuh dari ungkap yang gaduh.

(telukbelitung, maret 2012)

lukalah hati apa obatnya ke dokter cinta coba periksa kalaulah kita boleh bertanya bertanya kita kepada jaksa

ini harap yang semakin datang. melalui jalan lapang hingga sampai ke puncak sepi. kau langsung menangkap pekik telinga karena sepi begitu menusuk.

Momen Sunyi

ada wangi menelusup sisa pikirmu. jatuh berderai bagai kuntum bunga musim gugur.

ada lambaian, mengurai-urai kata yang tampak lebar menebar senyum. ini arti hidup, katamu. sambil menunggu waktu jatuh. kian limbung kata menyuruh, kian jatuh penjelasan yang melalui.

ada yang mendekat serupa ulat dalam pikirmu. menelusup tubuh, mengurai sunyi ke dalam mimpi. (telukbelitung, maret 2012)

Pantun Dijual Minggu Ini bulat bentuk si buah pala buah pala jual ke pekan demo be-be-em kian menggila kota jakarta menakutkan tanam pisang tanam keladi tumbuh di kebun berserakan tentang be-be-em bersubsidi siapa gerangan diuntungkan

(telukbelitung, maret 2012)

Sengatan Hari

hari jatuh pada tiap ucap kita yang gaduh. kau menangkap limbung buluh di tanah teduh. lalu segelas angan sempat kita teguk. masuk menempati hati yang terpuruk.

nelayan pulang menjaring ikan dengan perahu jual ke pekan kalaupun be-be-em dinaikkan siapa pula gerangan dirugikan ikan dah sudah jual ke pekan ke pekan kamis tuan hantarkan mohon ada yang menjelaskan agar di kepri demo ditiadakan

(telukbelitung, maret 2012)

Pantun K Kii r i m a n R a m a y a n t i d a r i TTaa n j u n g p i n a n g Siapa Sudi Hendak Membeli?

BIODATA Riki Utomi, Tamatan SMA Negeri 1 Lingga dan FKIP Universitas Islam Riau. Puisinya telah terangkum dalam antologi Ziarah Angin, Fragmen Waktu (Yayasan Sagang, Pekanbaru), Rahasia Hati (Taman Budaya Riau), Munajat Sesayat Doa (Leutika, Yogyakarta). Kini mengajar di SMK Negeri 1 Merbau, Kab. Kep. Meranti.

Silakan kirimkan pantun anda pada kami. Kami akan bantu menjualnya. Pantun anda selambatnya kami terima Rabu dini hari setiap minggunya di alamat email: tarmiziasultan@gmail.com.

RAGAM

Rakor Kebudayaan dan Perlawanan Dari Kamar 505 Oleh: tarmizi a sultan (Redaktur Seni Budaya Haluan Kepri)

S E LLA A S A (27/3) malam, pada status facebook, saya menuliskan akan bertandang ke Tanjungpinang. Satus itu ditanggapi seorang karib di Tanjungpinang. Karib saya itu mempertanyakan agenda saya datang ke Tanjungpinang. ‘’Agenda rindu,’’ demikian dua kata tanggapan saya, menjawab pertanyaan seorang karib tersebut. Istri saya tercinta, Efmilia, ibunda dari Sapa Saya Sultan dan Sapa Saya Raja agak ‘’tersungging’’. Saya harus

menjelaskan, kalau rindu yang saya maksud bukan untuk seorang selingkuhan. Bagaimanapun juga, kecintaan saya pada istri dan dua putra kami adalah urat nadi dan tidak terpisahkan dari jiwa raga saya oleh pihak ketiga, kecuali hanya Allah, Tuhan penguasa alam, langit dan bumi, awal dan akhir yang saya Imani. Kerinduan saya ke Tanjungpinang adalah rindu dendam yang sudah membatu bertahun-tahun, meskipun

ke Tanjungpinang sudah tidak terhitung kalinya saya setubuhi. Adanya Dinas Kebudayaan di Kepri merupakan mimpi sejak lama. Karena dengan adanya lembaga legal formal di lingkungan SKPD Kepulauan Riau itu, maka arah kebijakan kebudayaan di Kepri tentunya semakin teranang. Sebab kebudayaan tidak lagi menjadi gerbong dari lokomotif Dinas Pariwisata seperti sebelumnya. Dengan kerinduan yang lama terpendam, Kamis (29/3) sebelum matahari timbul Dari perut bumi, saya meninggalkan rumahitam bertolak ke Punggur untuk terus menyeberang ke Tanjungpinang. Tiba di Hotel Aston, tempat pelaksanaan Rakor Kebudayaan Kepri, rasa rindu itu berubah menjadi satu kekecewaan. Pada Rakor itu, saya menyaksikan sebuah perlawanan dari temanteman pelaku sejarah, seni budaya di Kepri yang belakangan menurut Teja Alhabd diundang untuk CNN (Cuma Nengok Nengok). Entah kenapa, malamnya, di kamar 505 Hotel Laguna, tempat saya menginap. Sejumlah karib pelaku sejarah, seni dan budaya

tersebut berkumpul. Beragam gagasan dan semangat perlawanan menjadi pembicaraan, atas pelaksanaan Rakor Kebudayaan Kepulauan Riau. Aswandi, sejarawan Muda Kepulauan riau menyatakan kekecewaannya. Seniman dan budayawana harus datang mempertanyakan hasil dari rakor tersebut. Jika tidak berkenaan dengan hasil Rakor itu, maka seniman, sejarawan dan budayawan pantas melakukan penolakan dan boikot program dinas kebudayaan. Secara kompetensi, Aswandi sepakat menyebutkan kalau peserta yang dilibatkan secara kelembagaan pada Rakor tersebut mayoritas dari dinas dan isntansi terkait se Kepulauan Riau, diyakini tidak akan menghasilkan buah rekoemdasi, sesuai dengan semangat yang diusung, yakni sinergisitas pembangunan kebudayaan di Provinsi Kepulauan Riau. Lawen, Penyair Batu Api dan penerima Anugareh Seni Bulang Linggi 2011 sepaham dengan Aswandi. Dikatakan, Rakor itu tidak dapat mengakomodir aspirasi seniman, dengan hanya melibatkan perwakilan dewan kesenian dan pejabat terkait

di birokrasi, pasalnya tidak semua seniman terwadahi oleh dewan kesenian. Lawen kecewa, Rakor itu tidak sesuai dengan pertemuan sebelumnya di Laguna. Kadis Kebudayaan menyebutkan akan melibatkan seniman, sejarawan dan budayawan pada pelaksanaan Rakor Kebudayaan se Kepri yang dilaksanakan 28-29 Maret di Aston Hotel. Lawen menyebutkan siap melakukan boikot hasil rakor tersebut. Ia menegaskan, proyek-proyek yang menjadi bidang pekerjaan Dinas Kebudayaan dengan dana APBD semestinya menjadi bahagian pekerjaan seniman. Masih dari kamar 505 Hotel Laguna. Teja Alhabd, Presiden Penyair Tarung menyebutkan, setelah meningggalkan ruang Rakor Kebudayaan di Hotel Aston Batu 12 Tanjungpinang, ia langsung membuat status di facebook-nya. ‘’Seniman dan Budayawan yang diundang dalam Rakor Kebudayaan seKepri oleh Dinas Kebudayaan Kepri, semuanya CNN (Cuma Nengok Nengok),’’ demikian ungkapan kekesalan Teja. Menurutnya, seniman, sejarawan dan budayawan, tidak sepatutnya diperlakukan CNN oleh Dinas Kebudayaan.

Jangan slogan saja sinerji, tapi dalam penentuan peserta Dinas Kebudayaan maunya sendiri. Herru Untung Laksono, Penyair yang juga Dewan Redaksi Pelantar Kata (majalah sastra dan budaya) juga meluapkan kegusarannya. Dikatakan, seniman, sejarawan dan budayawan patut melakukan perlawanan atas kebijakan Dinas Kebudayaan yang baru saja dinakhodai Drs H Arifin Nasir M.Si. Heru juga menyebutkan, kerja kebudayaan tidak hanya kerja kelembagaan. Karena tidak sepenuhnya bisa mengakomodir potensi budaya dan kearifan lokal, sebab pelaku seni budaya lebih banyak perorangan dari pada kelembagaan. Herru berpendapat, Rakor Kebudayaan itu menjadi pekerjaan sia-sia dan menghamburkan puluhan juta biaya, sementara tidak akan dapat dukungan dari pelaku kebudayaan di Kepri. Secara terpisah, pada peresmian Kedai Film Nusantara Tanjungpinang, Jumat (30/3) pagi. Ketua Dewan Kesenian Kepulauan Riau (DKKR), Hoesnizar

Hood menyebutkan, Rakor yang dilakukan Dinas Kebudayaan itu tidak mencerminkan kerja kebudayaan, tapi kerja ‘’kebuayaan’’. Disebutkan, kerja kebudayaan itu tidak akan selesai dan berbuah bernas jika tidak mendapat dukungan dari seniman dan budayawan. Banyak pelaku seni dan budaya yang bekerja secara personal. Mereka juga memiliki gagasan dan pemikiran yang sepatutnya diakomodir. Sejumlah pendapat dari beberapa pelaku dan tokoh seni, sejarawan dan budayawan Kepri tersebut, sangat berseberangan dengan apa yang disampaikan Kepala Dinas Kebudayaan Kepulauan Riau, Drs H Arifin Nasir M.Si. Menurutnya, dalam melaksanakan program kerja kebudayaan perlu dukungan semua pihak. Sementara salah seorang staf Dinas Kebudayaan, pada sesi akhir pelaksanaan Rakor menyebutkan secara terbuka, sebelum sesi diskusi kelompok digelaar, peserta rakor sudah ditetapkan berdasarkan undangan resmi dari panitia. Hal ini sangat disayangkan para pelaku seni budaya dan sejarah di Kepulauan Riau. ***

REDAKSI menerima naskah cerpen, puisi, pantun, resensi buku dan karya tulis budaya lainnya, serta poto lukisan kirim ke alamat email:tarmiziasultan@gmail.com, cc email:sijorimedia@yahoo.com. Khusus karya tulis selain cerpen, pantun dan puisi, Redaksi berhak melakukan editing tanpa menghilangkan substansi tulisan. Setiap pengirim, harus mencantumkan biodata dan alamat lengkap, serta nomor kontak.


21

Minggu,

Seni & Budaya

1 April 2012

CERPEN: Rina

NELAYAN A

DA beberapa pepohonan bambu yang meliuk-liuk di kala angin kencang seperti ini. Aka saja yang ingin pulang ke rumah masih merasa ketakutan dan terpaksa bernaung di rumah tetangga. Rumahku berbentuk rumah panggung. Rumah yang tumbuh subur di kota Ranai Natuna. Penggemar dari rumah ini semakin berkurang. Kalau pun ada, mereka tak akan lagi membuatnya dengan kayu, melainkan beton, agar lebih kokoh dan kuat. Sekarang rumah panggung telah menjadi kuno di saat semua orang lebih suka tinggal di daratan terutama warga pendatang. Banyak berubah dari Natuna. Terutama pulau kelahiranku ini, Ranai. Aku lahir delapan tahun yang lalu. Di mana badai sedang melanda, sehingga ayahku mengurungkan niatnya untuk pergi melaut. Ia kembali pulang dan terkejut melihat istrinya, yakni ibu kandungku, tengah tertidur di kamar dengan seorang bayi mungil dan didampingi seorang dukun beranak. Ayah tersenyum di ambang pintu dan mencium bayi mungil itu, kemudian ibuku menyaksikannya dengan penuh syukur. Begitulah cerita ibu yang selalu disampaikan kepadaku. Semua masih terekam dengan jelas di dasar ingatanku. *** Aku masih mengingat semua peristiwa tiga tahun terakhir di saat tersulit dalam hidupku. Dimulai sejak aku masuk sekolah dasar yang letaknya cukup jauh dari rumah. Hari itu adalah hari yang cerah dengan langit biru yang memuncak di dasar permukaannya. Awan putih berarak dengan riang dalam pecahan-pecahan kecil yang banyak jumlahnya. Aku berlari dengan terburu-buru. Mengingat hari pertama sekolahku hanya berkenalan dan diajarkan tentang huruf-huruf, dan aku akan belajar membaca dan menulis. “Assalamualaikum...,” ucapku ketika berada di balik pintu masuk rumah seusai mengetuknya sebanyak tiga kali. Mak melongok ke depan dan membukakan pintu. Beliau memang kenal dengan suaraku, namun seakan tak percaya karena jarang sekali aku seramah itu ketika pulang ke rumah. Biasanya aku langsung masuk sambail berteriak, “Mak aku pulang!”. “Waalaikumsalam...,” jawab Mak bingung begitu melihat aku telah berdiri di muka pintu. “Mak, Mahmud pulang,” sambungku seraya mencium punggung tangannya dengan khidmat. Mak masih terlihat bingung. “Mak…?” Aku mengguncangkan tubuhnya. “I... iya. Kau Mahmud kah?” “Iya, Mak. Ini Mahmud. Mak masak apa hari ini?” Mak kembali bingung melihat sikap aku yang berbeda dari biasanya. “Biasanya kau langsung buka tudung saji. Kenapa bertanya pula? Biasa pulang tak ucap salam, langsung masuk saja. Ini beri salam. Kenapa kau Mahmud?” “Mak, kata guru Mahmud, kita harus sopan pada siapa pun. Apalagi kepada orangtua. Mahmud pun akan melakukannya, Mak.

Setiap mau pergi dan pulang, kita harus memberi salam dan mencium punggung tangan orangtua kita. Lalu, kalau mau makan, ibu guru bilang harus dengan sopan pula. Makan pun harus dihabiskan agar tidak mubazir, dan jangan lupa berdoa sebelum makan, Mak,” kataku panjang dan agak menggurui. “Hemm..., bagus juga sekolah itu rupanya,” kata Mak singkat. “Iyalah Mak. Nah, Mahmud makan dulu ya, Mak.” Lalu aku pun menyantap sepiring nasi dengan lauk pepes ikan. Enak sekali. Perutku yang lapar segera kenyang begitu semua isi piring telah berpindah. “Mak, Ayah belum pulang?” tanyaku sambil mencuci piring. “Sebentar lagi. Selesai menjual keramba dan jaring, pasti akan pulang dan membelikan Mak beras serta sayur untuk makan kita nanti.” Aku hanya mengangguk. Di sela waktunya, Ayah masih terus membuat keramba. Pada saat musim hujan disertai angin, memang itulah kerja sampingan beliau. Kalau tidak membuat banyak keramba, ia akan menyelesaikan jaring untuk menangkap ikan. Semua hal itu, biasa dilakukan oleh nelayan di kota Ranai. Aku mulai diajari beliau cara membuat keramba dan jaring. Tak jarang, ibuku pun membantu menyelesaikan pekerjaan Ayah yang belum selesai. Hari-hari berlalu dengan begitu cepat namun indah. Aku menikmati bangku sekolah yang tidak hanya mendidikku menjadi orang berilmu, namun juga berakhlak. Aku senang dengan semua pelajaran yang kuterima dari guru. Walau aku bukan siswa terpandai di kelas, namun sepuluh besar, selalu kuperoleh di saat aku duduk di kelas satu dan dua SD. Saat duduk di kelas dua, aku salah satu siswa yang sudah pandai membaca dan berhitung, sehingga guru pun mulai menanyakan tentang cita-citaku. Ibu guru menjelaskan tentang pentingnya cita-cita dalam hidup seseorang. Aku senang mendengarkan, bagaimana piawainya guruku dalam menjelaskan cita-cita. Guruku menggambarkan beberapa sosok sukses yang bisa jadi rujukan citacita kami kelak. Dokter, guru, sampai presiden. Semua profesi disebutkan dan dijelaskannya kepada kami secara gamblang. Kemudian, guruku menyuruh kami menentukan cita-cita apa yang ingin dicapai dalam sebuah tulisan karangan pendek. Aku tersenyum sendiri, ketika

aku menemukan cita-citaku yang sangat sederhana. Saat itu ibu guru meninggalkan ruang kelas dan memberi kebebasan kepada kami, karena ada keperluan mendadak. Tadi ada pengurus TU yang datang ke kelas dan meminta ibu guru Siska ke ruang kepala sekolah. Oleh karena itu, jam belajar di kelas terpaksa ditinggalkannya. Ia tidak bisa membimbing kami, maka kami pun mulai berimajinasi dengan harapan-harapan yang melangit tentang masa depan. Pelajaran pun berlalu dengan cepat. Satu jam kemudian ibu Siska kembali ke tengah-tengah ruangan kelas. Ia lalu menanyakan tugas yang diberikannya kepada kami semua. Lalu satu per satu temantemanku maju dan menceritakan cita-citanya dengan lugas. Dari mulai profesi guru, perawat, sampai dokter, semua dijelaskan oleh kami siswa-siswa yang bermimpi menjadi orang-orang hebat. Hanya aku yang dengan polos mengatakan, kalau aku ingin menjadi nelayan. Teman-temanku Bersorak-sorai. Sampai akhirnya aku mengeluarkan alasan, mengapa aku bercita-cita menjadi nelayan. Arus globalisasi yang kian pesat memengaruhi masa depan kita. Hanya sebagian saja yang teguh dan melanjutkan usaha nenek moyangnya. Namun, aku tidak ingin menjadi nelayan tradisional. Aku ingin menjadi nelayan modern yang memerhatikan pelestarian terumbu karang. Aku jelaskan hal itu kepada mereka, seperti Ayahku pernah menjelaskannya kepadaku seminggu lalu. Nelayan akan mati apabila terumbu karang dirusak. Aku ingat betul bagaimana Ayah mendidikku agar mencintai lingkungan hidup. Habitat alam adalah anugerah Tuhan yang patut dijaga. Pada tahun-tahun berikutnya, hanya dengan keuntungan yang sesaat, bisa saja kita telah memusnahkan ikan-ikan di lautan. Semacam bom dan pukat harimau, adalah barang terlarang yang digunakan untuk menangkap ikan. Semuanya aku jelaskan dengan bangga di depan teman-teman. Tak ada nelayan maka tak akan ada ikan di atas meja makan. Karena pada dasarnya semua profesi itu baik, selama bagaimana kita bisa bermanfaat bagi orang lain. Ibu guru membenarkan dan setuju dengan pendapatku. Semua profesi adalah semua hal yang menghasilkan uang dan bisa memberi keuntungan atau menopang porfesi lainya untuk maju dan berkembang. Penjelasan ibu guru membuat kami menerima semua profesi sebagai landasan dalam mencari nafkah dengan tidak

PINISI, Lukisan Reins Asmara, rumahitam Batam merugikan orang lain. Seperti biasa, aku sudah berada di balik pintu rumah. Hari ini Ayah memang tidak melaut karena cuaca sedang tidak bersahabat. Ayah harus bersabar sambil mengerjakan pekerjaan sampingannya. Tidak seperti biasanya, aku tidak bermain dengan teman-temanku. Aku membantu Ayah membuat keramba dan jaring untuk menjala ikan. Setiap pemula pasti menemukan kesulitan dalam melakukan pekerjaan pertamanya, begitu pun aku ketika memulai belajar membuat keramba dan jaring. Sambil membantu Ayah, juga didampingi Ibu, aku mulai menceritakan cita-citaku nanti. Ayah dan Ibu hanya tersenyum dengan penuturanku yang lugas mengenai cita-citaku yang sederhana itu. Angin sudah reda dalam beberapa hari ini. Di luar prediksi, bahwa hari itu adalah hari libur. Aku tidak seperti biasanya tidak ikut Ayah mencari ikan. Aku ketiduran subuh itu. Kata Ibu, Ayah hanya sempat menciumku lalu pergi melaut, dan menyusuh Ibu agar jangan membangunkanku. Katanya, tidurku begitu nyenyak, biarkanlah! Ya, semalam kami berdua memang menghabiskan waktu dengan bersenda-gurau dan menyiapkan jaring yang akan di jual, karena jaring itu pesanan orang. Beberapa keramba telah usai kukerjakan sembari menemani Ayah. Mungkin waktu itu Ayah pikir aku sangat lelah, sehingga ia pun berpesan pada ibu sebelum berangkat, agar jangan membiarkanku menyelesaikan keramba pesanan itu sendiri. Jadi ayah tidak ingin mengganggu waktu tidurku yang lelap, sehingga Ayah pergi melaut tanpa memberitahuku. Dua jam setelah kepergian Ayah, langit mendadak mendung dalam waktu yang tidak lama. Air laut mengguncang hebat. Sementara aku terkejut karena menemukan Ibu dalam keadaan bingung, duduk termenung di serambi rumah. Semua orang tampak panik dengan marahnya langit. Ribuan tetesan hujan yang membadai, dan halilintar yang menyambar-nyambar, seakan memberikan pertanda akan ada badai dahsyat, seperti badai yang menghantam keluarga kami. Aku menangis memeluk Ibu yang

terkejut ketika terjaga dari tidur. “Mana Ayah, Mak?” “Ayah.” Mak tampak bingung. “Apa Ayah melaut?” Mak hanya mengangguk pasrah, kemudian diam dengan pandangan mata menatap laut yang mengganas. Gelombang air laut begitu menggila, dan aku bisa merasakannya. Beberapa jam kemudian hujan pun reda. Semua orang tampak panik menunggu keluarganya yag melaut hari itu. Hanya ada dua orang yang tak kembali sampai sore itu, Ayahku dan Pak Beni, tetangga yang rumahnya tak jauh dari rumahku. Setelah beberapa hari diadakan penyisiran untuk mencari jasad yang terbawa arus, Ayah tidak ketemukan. Entah berada di mana. Aku sedih, Ibu juga sedih. Ibu semakin banyak murung di tengah usianya yang kini tak lagi muda. Sekarang aku sudah duduk di kelas tiga. Tepat hampir setahun Ayahku meninggal di telan gelombang yang ganas. Aku menemukan Mak yang sedang memandang lautan dengan tatapan kosong. Wajahnya pias, namun ia tak pernah mau meninggalkan rumah. Bagaimanapun, di rumah ini, pernah ada kenangan bersama Ayah. Di rumah ini, Mak masih bisa melihat lautan yang menelan Ayah. Pada saat laut tenang, mungkin Mak menemukan wajah Ayahku di sana. “Mak…,” aku mengiba padanya. Tubuhku rubuh dalam pelukannya. Mak hanya diam memandang lautan yang luas. Lautan yang telah bersahabat lama dengan kami, kini telah berubah menjadi sesuatu yang menakutkan. Namun, semua orang tak pernah jera dengan hal itu. Bagaimanapun, mereka bisa hidup karena hasil laut itu sendiri. Mereka terus menghadapinya dengan sabar dan tegar. Hanya Mak yang tampak kehilangan arah, setelah Ayah meninggal karena badai. Aku terus menatapnya dengan harapan ia akan membalas tatapanku. “Mak?” Kembali aku mengguncang tubuhnya. “Kau jangan jadi nelayan, Nak!” Suaranya parau, terasa berat dan dipenuhi sembilu yang menyayat hati. “Apa salah kalau aku menjadi nelayan?” “Tidak, Nak. Mak hanya tidak siap kehilangan untuk yang kedua

kalinya. Pada saat kau dewasa dan tumbuh baik serta perkasa seperti Ayahmu, maka badai pasti akan merenggutmu dari Mak lagi. Seperti yang terjadi pada Ayahmu. Mak tak mau kau celaka oleh lautan yang mengganas dan mematikan. Pilihlah cita-cita yang lain anakku....” “Mak, Mahmud memang masih kecil untuk mengerti keadaan ini. Tapi, bila ingat penjelasan ibu guru, kita semua memang harus tabah dengan setiap cobaan yang diberikan kepada kita. Maut itu bisa datang di mana saja, baik di rumah atau di luar rumah. Bahkan bersembunyi di lubang semut atau di balik lapisan baja, kalau memang sudah waktunya, kita akan mati juga. Semua sesuai dengan ketetapan-Nya. Mak, kalau pun kelak Mahmud menjadi nelayan dan mati seperti ayah, Mahmud ikhlas. Mahmud mati dalam sebuah perjuangan demi keluarga Mahmud.” Mak terdiam, ia hanya menghela napas berat. Di tatapnya kembali wajahku. Ia memelukku dengan penuh harapan. Tanpa Ayah di samping kami, Mak menjadi tulang punggung sebagai buruh cuci dalam menjalani hidup dan meraih mimpi-mimpi. Mak bangga dan lega setelah mengajakku berbicara mengenai hal yang membuatnya waswas. Ditatapnya wajahku sekali lagi dengan sebuah senyuman yang tulus. Walau masih duduk di bangku sekolah dasar, ternyata anaknya bisa berpikiran jernih. Meskipun batinnya menolak anaknya menjadi nelayan. Namun apa yang disampaikan anaknya telah membuka segala tabir nyata yang terkunci begitu suaminya terenggut. Dengan air mata berlinang, Mak kembali menciumi dan memelukku. Berharap aku tidak akan pernah mati di *** laut seperti Ayah.***

Biodata: RINA A. Lahir di Serempang 30 Juni 1992. Siswa di SMK YPMN Ranai, Natuna. Nelayan, merupakan satu dari sejumlah naskah cerpennya yang masuk nominasi 20 karya terbaik, sayembara penulisan cerpen Fokusmaker Natuna 2011.

Sebuah Tanggung Jawab Oleh:Suhardi, M.Pd. (Dosen Universitas Maritim Raja Ali Haji Tanjungpinang)

M A N U S I A diturunkan ke muka bumi ini untuk menjadi khalifah. Yang akan mengurus keberlanjutan bumi ini di masa datang. Namun, setelah mereka diciptakan banyak di antara mereka yang lupa akan tanggung jawabnya tersebut sehingga sering berbuat yang merusak kelestarian alam (bumi) ini, seperti penebangan hutan yang merajalela, penambangan yang terlalu ambisius, dan sebagainya. Hasil dari perbuatan tersebut, mereka harus menanggungnya sendiri, seperti temperatur udara tinggi (panas) baik siang maupun malam, banjir terjadi di mana-mana, gempa yang setiap waktu, angin puting beliung, dan sebagainya.

Semua itu akibat kelestarian alam ini sudah tidak terjaga lagi. Pada hal Allah jelas-jelas menyatakan dalam Al Quran bahwa Allah menciptakan bumi dengan segala kekayaannya guna kesejahteraan umat-Nya. Tetapi karena sifat rakus yang ada dalam diri manusia terlalu tinggi, maka Allah menurunkan peringatan berupa bencana. Allah akan terus menurunkan peringatan-Nya jika manusia tidak sadar dan tidak kembali ke ajaran-Nya, begitu juga sebaliknya. Rasa takut kepada Allah memang terus ditingkatkan agar murka Allah tidak diturunkan ke muka bumi ini. Caranya tidak lain adalah selalu menegakkan segala suruhan-Nya dan menghentikan segala yang dilarang-Nya. Salah satunya menegakkan Sholat, terutama sholat berjamaah di rumah-rumah Allah. Setidaknya inilah salah satu amanat yang terkandung dalam cerpen berjudul, “Suara Kampung” karya Rantau Demister (nama lain Endrizal Effendi, mahasiswa FISIP

UMRAH) yang disuguhkan Haluan Kepri Minggu, 25 Maret 2012). Sebuah hidangan yang menurut saya memiliki gizi yang tinggi disuguhkan Haluan Kepri minggu ini sehingga penting untuk dibaca oleh semua kalangan. Cerpen Rantau Demister (RD) ini menceritakan tentang situasi masyarakat yang terpana mendengarkan suara azan di waktu subuh. Azan tersebut dikumandangkan dari masjid yang selama ini telah sunyi dari kumandang azan, terutama di waktu subuh dan makhrib. Berkumandangnya suara azan di pagi itu sangat mengejutkan masyarakat sekelilingnya. Masyarakat mengibaratkan kampungnya kini telah didatangi Malaikat dan masyarakat merasakan sesuatu yang telah hilang selama ini, kini telah kembali. Rasa rindu yang ada di dalam diri masyarakat seakan terobati dengan sempurna. Masyarakat bertanya-tanya siapa gerangan yang telah berhasil menghidupkan

kembali rasa masyarakat tersebut. Setelah dicari ternyata jawabannya ada pada seorang anak yang bernama Aidil Arismen yang kedua orang tuanya dulu diusir dari kampung tersebut karena difitnah telah melakukan perzinahan. Ayah Aidil juga merupakan sosok yang pintar mengaji dan memiliki suara merdu setiap mengumandangkan azan. Sejak ayahnya ini meninggalkan kampung tersebut masjid semakin lengang. Kepulangan Aidil Arismen ke kampung orang tuanya membawa efek positif. Masjid yang tadinya sepi jamaah kini semakin ramai. Masyarakat merasakan bahwa orang tua Aidil kini telah hidup kembali dan pulang untuk membangun kampung halamannya. Aidil tidak hanya pintar azan juga pintar mengaji. Prestasi yang pernah diraihnya adalah juara tingkat nasional dan internasional tilawatil Quran. Sebuah prestasi yang sangat bergengsi bukan? Terutama sejak virus modernisasi dan globalisasi

melanda berbagai daerah di negeri ini. Keinginan untuk memperdalam ilmu agama semakin hilang. Anakanak yang pintar mengaji dan menegakkan sholat lima waktu semakin langka. Krisis iman melanda di mana-mana. Perbuatan membuka aurat seolah sudah biasa. Para orang tua juga semakin tidak peduli dengan cara berpakaian anak-anaknya. Betapa banyak anak-anak yang bapaknya mengaku beraga Islam akan tetapi tidak tercermin pada anak-anaknya dalam berpakaian. Cerpen RD ini sebetulnya juga mengajak para orang tua Islam untuk memperhatikan anak-anaknya dalam hal penegakan nilai-nilai agama. Ajakan orang tua tokoh aku ke tanah kelahirannya mengandung misi memperkuat kembali iman anaknya ini dengan cara mendekatkan diri kembali ke lingkungan yang berbau religius. Bahkan tidak hanya sampai di sana melainkan juga agar anaknya menjadi pemuda yang ikut berpartisipasi menghidupkan

kembali kegiatan-kegiatan keagamaan di kampung yang sudah lama vakum. Harapan orang tua tokoh aku ini ternyata disambut baik berbagai kalangan di kampungnya. Amanat lain yang terkandung dalam cerpen Suara Kampung karya RD ini adalah ajakan kepada para pemuda untuk berpartisipasi atau bertanggung jawab melaksanakan berbagai kegiatan keagamaan di lingkungannya. Hanya dengan cara inilah krisis moral yang sedang melanda masyarakat di berbagai tempat saat ini dapat diatasi. Selain itu, kepedulian para orang tua terhadap peningkatan ilmu agama anak-anaknya perlu terus ditingkatkan. Jika hal ini dapat diwujudkan tentunya kesukaan para anak muda saat ini (wanita) membuka aurat tidak akan dijumpai lagi. Inilah sebuah tanggung jawab yang perlu terus diingat dan dilaksanakan dalam kehidupan sehari-hari. Baik oleh para pemuda/ pemudi dan orang tua. Semoga dapat diwujudkan.Amin!** * *


CMYK

Sekolah & Kampus

Minggu,

1 April 2012

22

Bentuk Generasi Berkarakter Bangsa

SDN 005 Bengkong SESUAI dengan tujuan dari penerapakan karakter bangsa yakni, membudayakan gemar membaca dan menyiapkan generasi bangsa yang berkarakter mulia, SDN 005 Bengkong mengaplikasikan dengan berbagai kegiatan. Dengan harapan, nilai-nilai karakter bangsa bisa tertanam dalam diri siswa sejak dini.

menerapkan karakter bangsa, pihaknya melakukan berbagai kegiatan. Seperti, membudayakan gemar membaca siswa sebelum mulai belajar pukul 06.30 WIB membaca buku apa saja selama 30 menit di halaman sekolah. Mereka melakukan ak-

siswa terlibat," kata mantan Kepala Sekolah SDN 024 Galang ini. Puluhan tahun menjadi guru di pulau, Muhtar menilai ada perbedaan yang signifikan antara murid di pulau dengan di kota. Jika di pulau katanya, motivasi belajar siswa sangat

Oleh: Johni F, Liputan Batam

Sekolah yang berdiri sarana dan prasarana tahun 1993 ini, me\ruseperti, Ruang IT depakan salah satu sekolah ngan 5 set komputer, 2 infocus, lapangan negeri di kawasan Bengolahraga, ruang UKS, kong yang sudah memiliki sarana dan prasarana panggung kesenian, kantin sehat, koperasi yang cukup memadai. Tak heran para muridnya tisekolah dan 250 judul buku di perpustakaan. dak hanya berprestasi Muhtar dalam bidang akademik Sedangkan jumlah tetapi juga kegiatan kesenian dan guru, 24 orang deolahraga. ngan rincian 14 orang ber"Hampir semua sarana yang status PNS dan 10 orang guru dibutuhkan untuk menunjang honorer. proses belajar dan mengajar "Sistem pembelajaran kami sudah ada hanya gedung per- menggunakan KTSP murni dipustakaan dan lapangan sepak dukung oleh mata pelajaran mubola saja yang belum ada," kata atan lokal, Bahasa Inggris, keKepala Sekolah SDN 05, Muh- budayaan Daerah dan Tari Kretar,S.Pd., kepada Haluan Kepri asi," jelas Muhtar yang baru 2 bulan menjabat kepala sekolah. akhir pekan ini. Sekolah yang memiliki 441 Menurut Muhtar yang semurid dengan 12 rombongan lama 22 tahun menjadi guru di belajar ini didukung dengan daerah hinterland ini, dalam

tivitas membaca ini dengan santai di sekitar sekolah. Kemudian, lanjut Muhtar, pada setiap Jumat pagi, siswa diberi pelajaran budi pekerti, membaca Surat Yassin dan sholawat. Siang harinya, siswa melaksanakan piket mushola dan menjadi mu'azin dan imam saat sholah Jumat. "Kegiatan piket mushola ini dilaksanakan secara bergiliran setiap kelas dan hampir semua

kurang karena dukungan orang tua juga minim. Ditambah, jarang antara sekolah dengan rumah murid cukup jauh sehingga tidak bisa mengikuti pelajaran di sore hari. Sebaliknya sarana dan prasarana cukup memadai seperti komputer, infocus dan listrik PLN sudah permanen. Berbeda dengan di kota, kata Muhtar, semangat belajar siswa sangat tinggi, begitu juga dengan dukungan orang tua, komiter sekolah sangat peduli, pengelolaan sekolah lebih bagus serta sarana dan prasana memadai. Namun lahan untuk pengembangan sekolah dari segi fisik sangat terbatas. "Meski puluhan tahun bertugas di pulau saya sangat menikmati karena di sana guru-guru menjadi

tauladan bagi masyarakat. Setiap ada kegiatan dan persoalan masyarakat selalu melibatkan guru,"tandas Kepala Sekolah yang sudah mengantongi sertifikasi ini. Sebagai Kepala Sekolah yang baru saja melaksanakan tugasnya, Muhtar sudah mempunyai beberapa pro g r a m s t r at e g i s u n t u k p e ngembangan sekolah ini ke depannya. Diantaranya, ada-

lah peningkatan hasil belajar dengan melakukan pembi n a a n g u r u , m e m b u a t t a mbahan belajar untuk semua mata pelajaran, mengikuti lomba-lomba serta pemetaan pelajaran yang sulit diterima siswa. "Saat ini saya masih dalam tahap sosialisasi dulu, kemudian baru program-program tersebut dilaksanakan secara bertahap," tutup Muhtar. * * *

Kepsek 'Bertangan Dingin' Itu Telah Pergi S A B T U pagi (31/3) keluarga besar SMKN 2 Batam berkabung, kepala sekolah yang mereka cintai telah berpulang kerahmatullah. Isak tangis mengantar kepergian sosok pria bertangan dingin dalam memajukan sekolah ini. Betapa tidak selama menjabat almmarhum cukup dekat dengan semua kalangan termasuk anak didiknya. "Bapak itu orangnya baik dan santun meski kepala sekolah, kami sangat sedih sekali," kata salah seorang siswa yang mengaku sangat mengenal sosok alm. Syahrial. Sama halnya dengan para guru, mereka menilai sosok alm. Syahrial merupakan pimpinan yang bisa jadi pamong bagi bawahannya. Syahrial juga kata mereka, orangnya penyabar dan tak pernah marah meski ada masalah selalu diselesaikan secara rasa kekeluargaan "Beliau sosok pimpinan yang bisa menjadi teman dan pamong bagi kami semua. Rasanya tidak ada pimpinan yang seperti beliau," ucap salah seorang guru saat ikut menghantar almarhum diterbangkan ke kampung halamannya. Semasa hidupnya, Syahrial memang dikenal merupakan sosok guru yang santun dan berprestasi. Setelah dipercaya menjadi Kepala Sekolah SMKN 2 Batam, telah banyak kemajuan yang telah ia lakukan. Selain sarana dan prasarana sekolah, malah prestasi siswanya juga cukup bagus hingga tingkat nasional. Bahkan di tangan Syahrial SMKN 2 Batam, telah

CMYK

menjelama menjadi sekolah yang difavoritkan masyarakat. Dan statusnya pun cukup meningkat, selain telah meraih akreditasi A dan berstatus SSN serta meraih ISO, juga dalam waktu dekat SMKN 2 Batam oleh Syahrial akan diusulkan menjadi Rintisan Sekolah Berstandar Nasional (RSBI). Sosok Syahrial memang menjadi fenomenal bagi kalangan kepala sekolah dan guru, berbagai inovasi pun terus ia lakukan. Maka tidak heran beberapa jabatan dalam oraganisasi guru selalu terpilih menjadi ketua. Salah satunya ia dipilih menjadi Ketua Kelom-

pok Kerja Kepala Sekolah (K3S) se Provinsi Kepri. Pria yang berkeinginan meniru pola pendidikan SMK seperti di Jerman itu, Sabtu (31/3) menghembuskan nafas terakhir di RS Awal Bros sekitar pukul 04.25 dini hari. Kepergian almarhum menyimpan duka yang dalam bagi warga SMKN 2 Batam serta guru dan Kepsek se Kepri. Sama halnya dengan Arment, Redaktur Fokus Pendidikan Haluan Kepri yang mengenal dekat sosok Syahrial. “Semoga beliau ditempatkan di tempat yang layak di sisi Allah,� ujarnya. Bagi Arment, Syahrial me-

rupakan sahabat yang pintar dan enak diajak berdiskusi, serta penuh inovatif dengan dedikasi tinggi dalam memajukan sekolah. “Saya kenal betul Pak Syahrial, beliau saat saya mewawancarai cukup berlian dan penuh inovasi untuk memajukan SMKN 2 Batam. Mudah-mudahan saja bisa lahir lagi sosok yang seperti beliau ini yang komitmen memajukan pendidikan di Batam," kata Arment dengan nada sedih. Kini Syahrial telah tiada. Namun prestasi serta perjuangannya dalam memajukan pendidikan di Batam akan selalu dikenang. (jof)) Selamat jalan guruku. (jof


23

Minggu,

Iklan 1 April 2012


CMYK

UNTUK memberikan pelayanan dan kepercayaan kepada semua pelanggan, ia selalu memproritaskan kualitas barang dan kinerja anggotanya. Begitu prinsip yang dipegang sosok yang satu ini. Dengan kemampuan yang ia miliki, usaha yang dijalani sekarang ini berkembang berkat kepercayaan yang selalu dijaganya. Terpecaya sejak 1985 merupakan moto dari CV Merapi Indah dan PT Citra Teknik Bintan, yang beralamatkan dijalan Bakar Batu depan kantor PLN Kota Tanjungpinang, memang sudah ada sejak tahun 1985 silam. Saat ini, kedua perusahaan tersebut dikelolah oleh Dedy Irwandi. Putra daerah Kepri ini mengatakan bahwa kedua perusahaan yang dikelolanya sekarang ini merupakan usaha yang dibangun oleh orang tuanya. Sebelumnya, kata Deddy, orang tuanya yang membuka perusahaan tersebut dan ia hanya melanjutkan saja. Sejak itu tahun 1985 hanya CV Merapi Indah, dan untuk PT Citra Teknik Bintan baru-baru saja dibuka beberapa waktu lalu. Menurut pria yang telah dikaruniakan 2 orang anak itu mengatakan, bahwa perusahaan yang iajalankan bergerak dibidang jasa kelistrikan. Selain itu juga, lanjutnya,

CMYK

bahwa PLN telah memberikan kepercayaan kepada perusahaannya untuk mengatasi permasalahan kelistrikan buat pelanggan. “Yang paling utamanya ialah menjaga kualitas barang yang kami gunakan, paling tidak harus Standar Nasional Indonesia (SNI) serta memberikan pelayanan yang makasimal kepada semua konsumen atau pelanggan, “ ungkap lulusan Sarjana Teknik (ST) ini. Disamping itu, lanjut Dedy, yang juga merupakan ketua bidang regulasi dan pengembangan profesi diProvinsi Kepri mengatakan, bahwa semua pembiayaan untuk pemasangan instalasi listrik sangat standar. Kata Dedy, ini merupakan bentuk dari servis yang diberikan kepada semua pelanggannya. Dedy menyarankan kepada semua masyarakat Tanjungpinang, jika membeli

barang untuk keperluan listrik, maka belilah barang yang memiliki kualitas yang bagus, paling tidak yang memiliki lebel SNI. Hal itu, kata dia, demi menjaga agar listrik yang dirumah warga, tetap terjaga keamanannya. “Saya menganjurkan kepada semua masyarakat Tanjungpinang, jika ingin membeli barang untuk keperluan listrik, belilah yang memiliki standar SNI. Jika tidak nantinya akan cepat rusak, bahkan bisa terbakar, “ ujar Dedy yang juga merupakan ketua LPJK (bayu) Kepri.(bayu)


Turn static files into dynamic content formats.

Create a flipbook
Issuu converts static files into: digital portfolios, online yearbooks, online catalogs, digital photo albums and more. Sign up and create your flipbook.