HaluanKepri 01mei12

Page 1

CMYK

Selasa, 1 Mei 2012 10 Jumadil Akhir 1433 H TERBIT 24 HALAMAN NO 1/5 TAHUN KE 11 Website: www.haluankepri.com

HARGA ECERAN Rp2.000,- HARGA LANGGANAN Rp52.500,- UNTUK LUAR KOTA TAMBAH ONGKOS KIRIM

Rp12 T Mengalir ke Anambas Jadi Kawasan Perhatian Investasi BATAM –– Pemerintah Kabupaten Kepulauan Anambas, Kepri sedang memperjuangkan ke pusat agar Anambas masuk dalam salah satu kawasan perhatian investasi (KPI) di Indonesia. Jika usulan itu diterima, sebanyak Rp12,5 triliun dari APBN akan mengalir ke Anambas. Oleh: Aldi Samjaya, Liputan Batam " Saya optimis, tekad kami dari jajaran Pemkab Anambas dan seluruh masyarakat Anambas untuk menjadikan Anambas sebagai salah satu wilayah KPI, segera terwujud. Kami minta doa dari semua pihak," ujar Bupati Anambas, Tengku Mukhtarudin yang dihubungi wartawan via ponsel, Senin (30/4). Jika hal ini terealisasi, Tengku mengatakan sebanyak Rp7,5 triliun dana tahap awal dari Rp12,5 triliun yang diajukan, akan mengalir ke Anambas. Dengan demikian proses pembangunan di Anambas akan berjalan sesuai dengan rencana yang telah disusun sebelumnya. Bupati mengatakan keinginan Anambas masuk menjadi KPI telah diajukan kepada pemerintah pusat dalam hal ini Badan Pengkajian dan Penerapan Teknologi (BPPT). " Keinginan KKA untuk dimasukkan sebagai salah satu pusat pertumbuhan ekonomi nasional dan KPI melalui wadah Komite Percepatan dan Perluasan Pembangunan Ekonomi Indonesia ( KP3EI)," katanya. Menurut Tengku, ada empat hal utama yang diusulkan oleh pihaknya, yaitu, sektor perikanan, pusat pengolahan perminyakan dan gas, pelabuhan internasional untuk ship service

TUNDRA/HALUAN KEPRI

TRANSPORTASI LAUT –– Rombongan pelajar menggunakan sarana transportasi kapal kayu untuk menuju ke sekolah mereka yang berada lumayan jauh dari Pulau Tarempa, Anambas.

Rp12 T Mengalir

Ribuan Buruh Kepung Kepri

Bersambung ke hlm 7

Hidup PADA suatu hari di musim panas yang cerah, ada keheningan di seluruh hutan. Burung-burung tertidur menyembunyikan kepala mereka di bawah sayapnya. Semua hewan sedang beristirahat. Tiba-tiba, salah seekor burung mengangkat kepalanya dan berkata, "Apakah hidup itu ?" Semua hewan terperangah dan terdiam dengan pertanyaan itu. "Hidup adalah menjadi sesuatu". Sekuntum mawar yang baru mekar dari

Hidup

ANTARA

SEORANG buruh mempersiapkan poster, atribut untuk unjuk rasa peringatan Hari Buruh Internasional (May Day) 1 Mei di Tangerang, Senin (30/4). Di Kepri, ribuan buruh yang tergabung dalam serikat pekerja juga akan melakukan aksi demo pada hari buruh tersebut, Selasa (1/5) .

BATAM –– Ribuan buruh dari berbagai daerah di Kepri turun ke jalan melakukan aksi dalam rangka Hari Buruh Sedunia (May Day) hari ini, Selasa (1/5). Di Batam sebanyak 5 ribu buruh dari SPSI,SPMI dan SBSI akan melakukan long march dari Simpang Kabil hingga ke Kantor Pemko Batam, Batam Centre. Sama halnya dengan Batam, ratusan buruh di Bintan juga akan berjalan kaki dari kawasan industri Lobam BIE menuju pusat kota Tanjunguban. Sedangkan di Karimun ribuan buruh

Ribuan Buruh Bersambung ke hlm 7

Bersambung ke hlm 7

Patung Kakek Bupati Dibongkar

Kapolda: Jangan Anarkis 1.000 Personil Dikerahkan BALOI –– Polda Kepri tetap menghormati keinginan sejumlah elemen yang akan memperingati peringatan Hari Buruh atau ''May Day'' pada Selasa (1/5). Hanya saja, hal tersebut diharapkan dapat berjalan dengan aman dan lancar dan menghindarkan dari tindakantindakan yang anarkhis. "Diharapkan tidak ada tindakan anarkis dan tidak Yotje Mende juga menggangu kepentingan umum," kata Kapolda Kepri Brigjen Pol Drs Yotje Mende, M Hum, kemarin.

Kapolda: Jangan Bersambung ke hlm 7

Alice Norin

Menikah JAKARTA –– Artis Alice Norin diam-diam ternyata sudah menikah dengan pacarnya, Alvin. Pernikahan itu selama ini selalu disembunyikan, padahal usia pernikahannya sudah hampir satu tahun. "Sebenarnya nggak pernah dipublikasikan, tapi kita sudah nikah. Tahun lalu.

LAMPUNG –– Patung Zainal Abidin Pagaralam (ZAP) kakek Bupati Lampung Selatan, Rycko Menoza yang berdiri di jalan protokol Kalianda, Lampung Selatan dirubuhkan warga, Senin (30/ 3) sekitar pukul 18.30 WIB. Massa yang membabi buta juga merusak perkantoran dan dua mobil yang ada di sekitar lokasi patung tersebut. Patung yang didirikan 3 bulan lalu dengan menelan

biaya Rp2 miliar sebetulnya memicu amarah masyarakat berkali-kali. Tetapi hal itu ditanggapi dingin oleh Rycko. Amarah warga semakin beralasan karena patung tersebut lebih tinggi dibanding dengan tinggi patung pahlawan nasional Raden Intan yang diletakkan di salah titik di Lampung Selatan.

Bersambung ke hlm 7

Hal

9

Polisi Amankan Dua ABG

Hal

17

Jadwal Shalat Batam dan Sekitarnya

DETIK

WARGA merubuhkan patung Zainal Abidin Pagaralam (ZAP) kakek Bupati Lampung Selatan, Rycko Menoza, kemarin.

Patung Kakek Bersambung ke hlm 7

The Reds Simpan Tenaga

Menikah

Guru Melancong, Murid Terlantar

LIVERPOOL –– Peluang Liverpool untuk mengungguli posisi Everton masih terbuka bila The Reds terus meraih hasil positif di tiga laga terakhir Liga Inggris musim ini. Ujian pertama yang akan dihadapi Steven Gerrard dkk datang dari

The Reds Bersambung ke hlm 7

HALUAN KEPRI SATU-SATUNYA KORAN BACAAN MASYARAKAT KEPRI

CMYK

Subuh

Dzuhur

Ashar

Magrib

Isya’

04:42

12:02

15:27

18:07

19:22


2 Polisi Malaysia Bebaskan 471 Demonstran KUALA LUMPUR — Polisi Malaysia melepaskan 471 orang yang sempat ditahan dalam unjuk rasa yang berujung ricuh pada, Sabtu (27/9). Para demonstran sebelumnya menuntut pemilu yang bebas dan jujur. "Kami telah membebaskan mereka semua," kata juru bicara kepala kepolisian nasional Ramli Yoosof seperti dilansir AFP, Minggu (29/4). Dalam rombongan demonstran yang dibebaskan itu, terdapat anggota parlemen bernama Tian Chua dari Partai Keadilan yang dipimpin Anwar Ibrahim. Sebelumnya diberitakan, polisi Malaysia terpaksa menembakkan gas air mata dan air pada Sabtu ke arah ribuan pemrotes yang menyerukan pemilihan bersih setelah beberapa orang melakukan pelanggaran masuk ke Taman Merdek a, yang dinyatakan sebagai lokasi terlarang bagi para pengunjuk rasa. Protes dilakukan di ibu kota Kuala Lumpur oleh koalisi Bersih. Dalam aksi protes itu, sekelompok warga yang mengamuk, menyerang sebuah kendaraan patroli polisi yang melintas di lapangan Dataran Merdeka, di jantung kota Kuala Lumpur. Sembari berteriak-teriak, massa memukuli mobil patroli tersebut.Tidak ada laporan korban luka-luka dalam insiden ini. Dalam aksi demo ini, para pengunjuk rasa menginginkan perubahan dalam sistem pemilu, yang menurut mereka dipenuhi dengan kecurangankecurangan. Warga menginginkan pemilu yang adil dan bersih. Kepolisian Malaysia pada Jumat (27/4) telah mendapatkan perintah pengadilan untuk melarang demo yang dipelopori para aktivis kelompok Bersih tersebut. Para demonstran ini sebagian besar mengenakan pakaian berwarna kuning, simbol warna untuk gerakan Bersih. (dtc/vvn)

LUAR NEGERI Selasa,

Malaysia Sita Ekstasi Rp25 M Wanita Indonesia Ditahan KUALA LUMPUR — Sebanyak 134 ribu pil ekstasi senilai 8,4 juta ringgit (sekitar Rp25 miliar) disita oleh petugas Departemen Bea Cukai Penang, Malaysia, Senin (30/4). Pil-pil terlarang itu ditemukan dari sebuah motel di Pulau Tikus, Penang. Dalam operasi penggerebekan di motel tersebut, petugas juga menahan seorang wanita asal Indonesia. Wanita berumur 60-an tahun tersebut ditahan untuk penyelidikan lebih lanjut. Dikatakan Direktur Bea Cukai Penang, Datuk Zulkifli Yahya seperti dilansir harian Malaysia, The Star, Senin (30/4), kasus ini tengah diselidiki berdasarkan Bab 34B UU Obat-obatan Berbahaya 1952. Dikatakan Yahya, operasi penggerebekan tersebut dilakukan pada 26 April sekitar pukul 1 dini hari waktu setempat. Operasi itu merupakan upaya gabungan antara pihak Bea Cukai dengan Unit Kepolisian Narkotika Penang dan Komisi Antikorupsi Malaysia. Tidak disebutkan identitas wanita Indonesia yang ditahan tersebut. Namun dikatakan Yahya, WNI itu telah mengelola motel tersebut selama lima tahun.(dtc)

Sekolah di Cina Melarang Cinta Monyet BEIJING — Sebuah sekolah menengah di Cina Timur telah mengeluarkan sederet aturan kontroversial bagi murid-muridnya. Tujuannya, untuk menghindari terjadinya cinta monyet di kalangan para pelajar sekolah tersebut. Dalam pengumuman baru tersebut, Sekolah Yueqing Yucai di Kota Yueqing melarang para murid berlainan jenis berdua-duaan di tempat terpisah. Misalnya, di sudut-sudut yang gelap atau di bawah pohon. Mereka juga dilarang saling memberikan kado mahal. Berpegangan tangan, berangkulan dan berciuman juga dilarang keras. Bahkan muridmurid perempuan dan laki-laki tidak dibolehkan berjalan beriringan di halaman sekolah. "Kami harap semua pelajar kami bisa tetap rasional dan menahan diri jika menyangkut

1 Mei 2012

cinta remaja sehingga mereka fokus sepenuhnya pada studi mereka," demikian pengumuman tersebut seperti diberitakan China Daily dan dilansir News.com.au, Senin (30/4). Diingatkan bahwa jatuh cinta di usia belia akan mengganggu studi akademi. Juga bisa menimbulkan gangguan fisik dan psikis serta tidak menghasilkan apa-apa. Setiap siswa yang kedapatan melanggar aturan ini akan dihukum dan orangtua mereka akan diberi tahu. "Cinta monyet kian marak belakangan ini dan sulit diatasi," kata Li Chunlian, direktur umum sekolah tersebut. "Kami harap aturanaturan ini akan mencegah para murid terlibat dalam cinta monyet terlalu dini," imbuhnya. Menurut Li, kebanyakan orangtua dan murid-murid sekolah tersebut mendukung aturan baru ini. Namun sebagian juga menentangnya. "Mengeluarkan aturan yang didasarkan alasan bahwa cinta monyet bisa mempengaruhi studi seseorang adalah menggelikan," cetus Mo Ding, seorang pelajar di sekolah tersebut. "Saya kenal beberapa pasangan, namun mereka giat belajar dan bahkan saling mendorong satu sama lain," tandasnya. (dtc)

AFP

BALAS DENDAM — Pasukan Al Qaeda dengan senjata ditangan siap membalas kematian pemimpin mereka Osama bin Laden. Kelompok kecil bagian dari Al Qaeda tersebut masih akan melakukan balas dendam kepada AS.

Al Qaeda Masih Ingin Balas Dendam WASHINGTON — Satu tahun setelah kematian mantan pemimpin Al Qaeda, Osama bin Laden, kelompok kecil bagian dari Al Qaeda masih akan melakukan balas dendam. Pemerintah Amerika Serikat (AS) pun sadar dengan ancaman tersebut. Kematian Osama di tangan Navy Seal, tentunya membuahkan kemarahan pihak Al Qaeda. Mereka diyakini akan tetapi mengincar AS sebagai target utama. Sementara seorang pejabat AS menyebutkan, tim lama yang dimiliki oleh Osama memang sudah dibubarkan. Mereka saat ini lebih mengkhawatirkan cabang-cabang baru yang menyerang kepentingan pihak Barat dan sekutu AS di luar negeri.

Cabang-cabang Al Qaeda ini bermaksud melakukan serangan seperti 11 September 2001. "Terlalu dini untuk berpikir bahwa Al Qaeda berada di ambang kekalahan. Mereka terus meningkatkan eksistensinya di dunia internasional," ujar penasihat pasukan khusus AS Seth Jones, seperti dikutip Associated Press, Senin (30/4). Jumlah serangan yang dilancarkan afiliasinya, kata Jones, terus meningkat. Untuk beberapa wilayah seperti Yaman, mereka sudah memperluas kendali wilayahnya. Sedangkan penasihat kontraterorisme Gedung Putih John Brennan membenarkan bahwa Al Qaeda kembali berupaya untuk melancarkan serangan. Umumnya,

serangan itu ditujukan pada kepentingan AS di Yaman. "Kami terus bekerja sama dengan pihak Yaman, guna melacak petunjuk rencana serangan (balas dendam) itu," ujar Brennan. Kendati demikian, Brennan mengaku pihaknya belum mendapatkan tanda plot balas dendam yang aktif ke arah kepentingan AS. Tetapi Pemerintah AS telah memperingatkan warganya di Pakistan untuk tetap waspada, menjelang peringatan tewasnya Osama bin Laden pada 2 Mei mendatang. Osama tewas dalam sebuah operasi militer yang dilakukan Navy Seas pada 2 Mei 2011. Jasadnya dibuang di laut, guna mencegah terjadinya pengkultusan bila Osama dikubur di darat. (oke)

Tugboat Meledak di Qatar, 4 WNI Tewas JAKARTA — Sebuah tugboat meledak di kilang minyak di lepas pantai Qatar pada Minggu (29/4) lalu. Enam orang tewas, empat di antaranya dilaporkan adalah warga negara Indonesia. Hal ini disampaikan oleh juru bicara Kementerian Luar Negeri Michael Tene kepada VIVAnews, Senin (30/4). Dia mengatakan,

insiden naas itu terjadi di lepas pantai Ras Laffa. KBRI di Doha menginformasikan bahwa empat orang WNI meregang nyawa dalam peristiwa tersebut. "Saat ini jenazah sedang disemayamkan di rumah sakit al-Khor, sekitar 60 kilometer dari Doha. Staf kedutaan sedang menuju ke sana, mungkin sudah tiba," kata Tene. Tene me-

ngaku belum mendapatkan konfirmasi nama-nama korban yang tewas. Namun, dia mengatakan mereka adalah pegawai perusahaan tugboat Nakilat SvitzerWijsmuller Qatar. Belum diketahui penyebab ledakan tersebut. Kedutaan Besar Qatar belum dapat dihubungi untuk mendapat konfirmasi lebih lanjut.(vvn)


CMYK

Selasa 1 Mei 2012

3

Presiden Resmikan Rusunawa Jamsostek (Persero) di Kabil PRESIDEN Susilo Bambang Yudhoyono (SBY) meresmikan Rumah Susun Sejahtera Sewa (Rusunawa) seluas 10 Hektar bagi pekerja di Kabil, Jumat (27/4) lalu. Rusunawa tersebut berjumlah sebanyak 20 blok masing masing bangunan terdiri dari 4 lantai dan kamar tipe 27. Rusunawa yang di bangun oleh PT Jamsostek (Persero) ini dapat menampung 4.000 pekerja dengan setiap kamar punya fasilitas 4 tempat tidur, 4 buah lemari pakaian, 4 buah kursi, kipas angin dan peralatan lainnya. Sarana umum lainnya, tempat ibadah, pujasera, minimarket, sarana olahraga, anjungan tunai mandiri (ATM), klinik serta apotek. Direktur Utama Jamsostek Hotbonar Sinaga mengatakan, rusunawa dibangun atas kerjasama Menpera dan PT Jamsostek (Persero). Peresmian Rusunawa ini merupakan salah satu dari 4 rusun yang diprogramkan Jamsostek, yaitu di kawasan Jababeka Cikarang, Lancang Kuning Batam, dan Muka Kuning Batam. Hotbonar juga

mengungkapkan, jika rusunawa dibangun dengan biaya sebesar Rp120 miliar ini tidak dihitung sebagai investasi melainkan sebagai bentuk tanggung jawab sosial untuk pekerja. Adapun untuk biaya di Rusunawa hanya bertarif mulai dari Rp100 ribu - Rp135 ribu/ Karyawan. Gubernur Kepri, Muhammad Sani dalam sambutannya mengatakan, pertumbuhan ekonomi di Kepri termasuk sangat pesat serta pelaksanaan sejumlah program. Dalam peresmian tersebut, presiden didampingi Menko Polhukam Djoko Suyanto, menko Perekonomian Hattan Rajasa, Menko Kesra, Agung Laksono, Panglima TNI Laksamana Agus Suhartono, Kapolri Jenderal Polisi, Timur Pradopo, Kepala BIN, Marciano Norman, Menpera, Djan Faridz, Mensesneg, Sudi Silalahi, Menakertrans, Muhaimin Iskandar, beserta Pejabat lainnya.

Narasi : Erwin Syahril Foto : Tundra laksamana

(dari kiri) H Hotbonar Sinaga, Gubernur Kepri, HM Sani, Hatta Rajasa, presiden, dan Muhaimin Iskandar .

DIRUT PT Jamsostek (Persero) H Hotbonar Sinaga menjelaskan maket rencana pengembangan Rusunawa Jamsostek Kabil kepada Presiden Susilo Bambang Yudhoyono, Ani Yudhoyono beserta sejumlah Menteri Kabinet Indonesia Bersatu II.

DIRUT Jamsostek (Persero) H Hotbonar Sinaga menyambut kedatangan Presiden RI, Susilo Bambang Yudhoyono di Rusunawa Jamsostek Kabil, Batam.

MENAKERTRANS, Muhaimin Iskandar didampingi Hotbonar Sinaga menyerahkan Beasiswa dan Bantuan Sembako Se-Indonesia dan Kepri.

PRESIDEN meninjau fasilitas kamar Rusun Sewa Jamsostek Kabil

H HOTBONAR Sinaga mendampingi Menteri BUMN, Dahlan Iskan meninjau area Rusunawa Jamsostek Kabil.

PRESIDEN melakukan penanaman bibit pohon di Rusunawa Jamsostek, didampingi H Hotbonar Sinaga.

MUHAIMIN Iskandar dan H Hotbonar Sinaga menggunting pita tanda diresmikannya Mesjid Khairul Amil di rusunawa Kabil.

H HOTBONAR Sinaga didampingi Rilexya Suryaputra memberi arahan kepada masing - masing tugas panitia peresmian rusunawa.

MENAKERTRANS, Muhaimin Iskandar menandatangani Prasasti Mesjid Khairul Amil di Rusunawa Jamsostek Kabil.

H HOTBONAR Sinaga (tengah) foto bersama Muhaimin Iskandar, para menteri dan jajaran pejabat Jamsostek usai penandatangan Prasati Mesjid Khairul Amil.

KABID Humas Publikasi dan Dokumentasi Jamsostek Pusat, Indra Trianto (kiri), Kepala Cabang Batam I Nagoya, Rilexya Suryaputra (tengah) melaporkan perkembangan detik-detik persiapan penyambutan kedatangan Presiden SBY kepada Hotbonar Sinaga.

(dari kiri) Penanggung Jawab Jamsostek Pusat, Achmad Riadi dan Rilexya Suryaputra bersiap menunggu kedatangan presiden.

PANITIA Jamsostek Batam foto bersama dengan Direktur Renbang PT Jamsostek (Persero) Myra S Asnar dan Komisaris.

H HOTBONAR Sinaga dengan sejumlah awak media.

CMYK


POLITIK

4

Selasa,

1 Mei 2012

Netralitas PNS Masih Diragukan PPP Patok 20 Juta Suara SAMARINDA — Ketua Umum DPP Partai Persatuan Pembangunan (PPP) Suryadharma Ali menargetkan partainya memperoleh 20 juta suara secara nasional pada Pemilu 2014 mendatang. Ketika membuka Musyawarah Kerja Wilayah (Mukerwil) I PPP di Pondok Pesantren Al Mujahidin, Samarinda, Jumat (27/4) Suryadharma Ali meminta seluruh kadernya untuk bersama-sama memenangkan partai berlambang Ka'bah tersebut dengan cara mengembalikan lagi kesolidan suara umat Islam. "Saya optimistis 20 juta suara bisa tercapai kalau semua kader di daerah semakin solid mewujudkan lagi kebesaran Partai," kata Suryadharma Ali yang juga Menteri Agama RI. Menurut Suryadharma Ali, pada Pemilu 2014, ada sebanyak 6.300-an tempat pemungutan suara atau TPS. Jika setiap TPS sedikitnya ada 20 kader PPP, maka dengan demikian ada sebanyak 12 juta suara. "PPP pada beberapa gelaran pemilu selalu mengalami penurunan perolehan suara. Hal Ini disebabkan PPP tidak bisa menjaga kader-kadernya, sehingga banyak yang berpindah partai," kata Suryadharma Ali. Ia menegaskan untuk pemenangan Pemilu 2014, PPP akan berusaha menjaga kader-kader hingga ke tingkatan terendah, tingkat ranting. Selain itu, PPP akan kembali bergerak pada basis-basis yang selama ini telah ditinggalkan. "Kami punya basis, ini yang harus digerakkan, seperti saat ini Muskerwil di Pondok Pesantren Al Mujahidin," katanya. Ia meminta agar seluruh kegiatan partai dipusatkan di pondok pesantren terutama pondok pesantren yang merupakan basis dari partai berlambang Ka'bah ini. Pada Pemilu masa orde baru, PPP merupakan satu dari tiga partai besar sebagai kontestan Pemilu. Namun demikian, kini partai banyak ditinggalkan tokoh-tokohnya. Hengkangnya tokoh ini menurut Suryadharma Ali diikuti oleh pengikut-pengikutnya.(ro)

1537

TANJUNGPINANG — Menjelang pelaksanaan pemilihan walikota (pilwako) Tanjungpinang mendatang, netralitas Pegawai Negeri Sipil (PNS) terutama dilingkungan Pemerintah Kota (Pemko) Tanjungpinang masih diragukan. Hal ini bisa dilihat dengan dukungan yang diberikan yang sifatnya mengajak kepada pemilih atau warga untuk memilih salah satu calon yang dijagokan. Oleh: Reza Fahlepi, Liputan Tanjungpinang Padahal pihak Panitia Pengawas Pemilukada Kota Tanjungpinang sudah berulang kali mengingatkan terhadap calon walikota yang memanfaatkan fasilitas negara ataupun mendompleng di salah satu kegiatan resmi pemerintahan. Namun aksi pemanfaatan dan dukungan tetap dilakukan tanpa mengindahkan aturan yang sudah disepakati. Dengan demikian PNS, apalagi yang memiliki jabatan startegis di suatu pemerintahan kerap dijadikan tim sukses atau tim pemenangan untuk mengajak agar warga bisa memilih salah satu calon yang sudah ditentukan. Pengamat Politik Tanjungpinang Heri Wibawa juga mengatakan, sejauh ini masih banyak pelanggaran-pelanggaran yang dilakukan, terutama terhadap cawako Tanjungpinang dengan pemanfaatan fasilitas negara dan lainnya. "Kita berharap peran serta anggota Panwaslu harus lebih jeli memantau proses pelaksanaan pemilukada sesuai den-

gan regulasi tahapan pemilukada yang beradasarkan pada aturan dan prosedur ketetapan (protap) yang ada," imbuh Heri Senin (30/4). Lebih lanjut mantan anggota Komisi Pemilihan Umum (KPU) Kota Tanjungpinang ini menjelaskan, sesuai dengan surat edaran Mendagri nomor 7 tahun 2009, kemudian perubahan dari surat edaran Mendagri nomor 8. A tahun 2005 yang menyatakan dengan tegas bahwasannya PNS tetap pada posisi netral. Artinya, tidak boleh menggunakan fasilitas atau anggaran daerah baik sebelum, pada saat berlangsung maupun sesudah berlangsungnya masa kampanye pemilukada. Dalam aturan tersebut juga dijelaskan PNS tidak boleh melakukan himbauan, ajakan atau sifatnya dalam bentuk apapun termasuk mengambil sebuah keputusan ataupun kebijakan yang sifatnya berdampak sosial di masyarakat untuk menguntungkan salah satu bakal

SUTANA/HALUAN KEPRI

BALIHO CAWAKO — Untuk menarik perhatian masyarakat, sejumlah bakal calon walikota (Cawako) Tanjungpinang memasang baliho di tempat strategis. Seperti terlihat baliho M Firdaus yang terpampang di Jalan Teuku Umar, Senin (30/4). calon (balon) maupun merugikan bagi salah satu balon. "Bila kedapatan, sanksi tersebut mulai dari ringan sampai berat yang tertuang dalam bentuk Peraturan Pemerintah (PP) nomor 30 tahun 1980, tentang peraturan disiplin PNS yang mana sanksi berat dalam bentuk pemberhentian tidak hormat dan sanksi ringan penurunan pangkat setingkat dibawahnya," ungkap Heri. Kemudian, lanjut Heri, sesuai dengan undang-undang nomor 32 tahun 2004 pasal 78 juncto peraturan KPU nomor 69 tahun 2009 yang diterangkan secara eksplisit bahwasannya TNI, Polri dan PNS harus tetap mengedepankan netralitasnya dalam pelaksan-

Syamsul Wako, Tpi Maju

SUARA

3890 SUARA

2017 SUARA

713 SUARA

644 SUARA

732

TANJUNGPIyang pernah bekerja NANG — Slogan di Batam ini menilai, siap membawa TanSyamsul Bahrum adjungpinang (Tpi) alah Walikota Tanmenjadi Kota Moderjungpinang paling teen dan Maju di Asia pat, diantara kandiTenggara membuat dat calon walikota harapan masyarakat lainnya. membuncah terhaDia mengaku obdap kandidat calon syamsul jektif menilai kemamwalikota (Cawako) puan dan pengalaman DR Syamsul Bahrum, Phd. pemimpin dalam rangka meTidak hanya itu, pen- majukan Kota Gurindam ini. galaman Syamsul Bahrum "Kalau mau jujur, Pak jadi birokrat di Kota Batam Syamsullah yang paling tesebagai kota industri diya- pat memimpin ibukota Prokini jadi satu satu nilai vinsi Kepri ini. Sebab beliau tam bah bagi perubahan sudah berpengalaman di biTanjungpinang. dang birokrasi. Dan satu hal Hal itu disampaikan be- yang tidak dipunyai oleh caberapa warga yang dijumpai lon lain adalah, Pak Syamkoran ini, Senin (30/1). Sep- sul Bahrum punya visi intererti disampaikan Emi, war- nasional," katanya. ga Bukit Cermin. Ibu muda Wanita ini mengaku sering

membaca tulisan yang ditulis Syamsul Bahrum di koran. Menurutnya, visi membangun kota moderen yang disampaikan oleh Syamsul Bahrum bukan hal mustahil bisa diterapkan di Tanjungpinang. Cuma saja, memang perlu akses dan jaringan luar biasa untuk mendorong Tanjungpinang menjadi salah satu kota moderen dan maju di Asia Tenggara. "Dan itu dipunyai Pak Syamsul," katanya. Emi juga memberi catatan khusus terhadap potensi yang dimiliki Syamsul Bahrum. Katanya, pengalaman Syamsul Bahrum menimba ilmu di Australia dan mampu berbahasa Inggris dengan sangat baik bisa mendorong pertumbuhan investasi di Tanjungpinang.

aan pemilukada. Karena hal ini memberikan suatu proses demokrasi yang lebih baik agar pemilukada yang berlangsung sesuai dengan aspirasi masyarakat. Dalam hal ini imbuh dia, kiranya para balon Walikota Tanjungpinang yang akan bertarung dalam pilwako mendatang untuk lebih teliti dalam melaksanakan aturan main yang berlaku. Karena tidak semua timses dari masing-masing balon memahami aturan yang sudah ada. "Pemilukada menggunakan asas hukum lex spesialis yang tidak dipahami atau belum oleh tim pemenangan masingmasing balon yang nantinya berakibat fatal pada saat pel-

Tidak tertutup kemungkinan, Syamsul Bahrum memanfaatkan akses luar negerinya mendorong kemajuan Tanjunngpinang. "Saya sudah mantap bakal pilih Pak Syamsul nantinya. Semoga partai politik menyadari kemampuan luar biasa yang dipunyai Pak Syamsul ini," katanya. Terpisah, Hendra warga Batu 9 menilai Syamsul Bahrum adalah sosok yang cerdas dan bijak. Menurutnya kualifikasi jadi nilai lebih yang dimilikinya. "Insya Allah, jika Pak Syamsul masuk jadi calon, saya bakal pilih dia. Ini demi kemajuan Tanjungpinang," katanya. Hendra yang sehari-hari bekerja semberautan ini mengaku punya harapan besar dengan Syamsul Bahrum agar bisa memajukan dan menciptakan lapangan kerja di Tanjung-

pinang. Karena menurut Hendra, masyarakat Tanjungpinang saat ini membutuhkan lapangan kerja. "Sekarang ini, kehidupan yang kami rasakan begini-begini saja. Saya yang kerja semberautan perlu kerja tetap. Tapi tidak ada celah untuk itu. Jika Pak Syamsul mampu menciptakan lapangan kerja baru dengan mengundang investasi di Tanjungpinang, bisa saja saya atau setidaknya orang yang senasib sama saya bisa menaruh harapan untuk mendapatkan pekerjaan," kata Hendra. Sementara itu, Ibah, warga Bukit Berenang mengaku akan memilih pemimpin yang benar-benar mampu memajukan Tanjungpinang. Dia menilai, Tanjungpinang tidak bisa berjalan seperti sekarang ini. "Kalau memang ada yang menawarkan siap memajukan Tanjungpinang,

aksanaan bila tidak mengetahuinya," kata Heri. Menurut dia, ada mekanisme yang harus dipahami oleh masing-masing balon bagaimana melaksanakan proses pemenangan dan tahapannya agar tidak kandas di tengah jalan. Kemudian, banyak norma-norma yang harus dilaksanakan dan tidak boleh dilanggar oleh tim dari masing-masing balon. "Sejauh ini masih banyak pelanggaran yang dilakukan oleh balon walikota tertentu, untuk itu kita berharap kepada Panwaslu Kota Tanjungpinang agar benar-benar terus memantau pergerakan yang dilakukan oleh cawako lainnya sampai ke proses pemilihan," kata Heri. ***

kenapa tidak. Tentu saya lihat juga latar belakang orang yang menawarkan itu," katanya. Katanya sosok seperti yang diharapkannya itu ada pada diri kandidat Cawako Syamsul Bahrum. Sosok Doktor jebolan Australia ini sejatinya dimaknai sebagai rahmat bagi masyarakat Tanjungpinang. Sebab di saat masyarakat bingung mencari pemimpin yang benar-benar berkualitas dan energik, kehadiran Syamsul Bahrum bisa memenuhi harapan masyarakat tersebut. "Kalau memang Pak Syamsul serius, waduh oke banget nih. Saya optimis Pak Syamsul bakal terpilih. Sebab masyarakat Tanjungpinang saat ini sudah jenuh dengan kondisi seperti ini-ini saja," kata wanita keturunan Jawa ini. (eza/fur)

SUARA

1420 SUARA

Sutanto Segera ke Nasdem JAKARTA — Ketua Umum Partai Nasional Demokrat Rio Patrice Capella mengatakan mantan Kepala Badan Intelijen Negara (BIN) Jenderal (Purn) Polisi Sutanto akan bergabung ke partai tersebut. "Ya, cuma menunggu waktu yang tepat saja Pak Sutanto bergabung ke Partai Nasdem. Saat ini sedang proses untuk masuk Partai Nasdem," kata Rio, beberapa hari lalu. Ia mengatakan jika Sutanto bergabung ke Partai Nasdem, maka partai tersebut akan semakin kuat dan siap bersaing pada Pemilu 2014. Ia juga menambahkan, Ketua Dewan Pembina Partai Nasdem, Surya Paloh, telah melakukan komunikasi secara

intensif dengan Sutanto. "Harapan dan semangat dari Sutanto tak berseberangan dengan visi dan misi Partai Nasdem. Spiritnya sama, yakni membawa perubahan bagi bangsa ini agar menjadi lebih baik," katanya. (ro)

Sutanto

PAN Garap Basis NU JAKARTA — Partai Amanat Nasional (PAN) menggarap basis NU di Jawa Timur. Tujuannya untuk memaksimalkan persiapan pencapresan Ketum PAN, Hatta Rajasa. "Pertama DPP PAN sedang giat-giatnya melakukan konsolidasi ke daerahdaerah. Kami silaturahmi kepada pinisepuh yang dulu memilih PAN pada pemilu sebelumnya. Kita mengharapkan doa restu dan dukungan kiai NU kepada PAN dan capres yang sudah dikukuhkan PAN secara bulat dan utuh Pak Hatta sebagai capres PAN," tegas Sekjen PAN Taufik Kurniawan, Senin (30/4). Menurut Taufiq, basis

NU di Jawa Timur terus ditempel. Selain bersilaturahim, PAN juga ingin mengembalikan basis NU yang sebagian pernah mendukung PAN. "Kami keliling ke daerah tapal kuda yang kita belum raih suara optimal dalam pemilu sebelumnya. Sebelum kita bersilaturahim kami juga lakukan silturahim ke Ponpes di Bondowoso. Alhamdulilah pada saat kami menyampaikan saya mohon doa restu dari pak kiai di sana. Alhamdulilah kiai pinisepuh merespon sangat baik. Dan diluar perkiraan kami mereka menyampaikan mendukung Pak Hatta. Ada yang memutuskan putra-putrinya menjadi caleg

DPR/DPRD dari PAN," katanya. Pandangan senada disampaikan Ketua DPP PAN Viva Yoga Mauladi. Viva menuturkan PAN sedang melakukan konsolidasi untuk pencapresan Hatta yang jelas bukan perkara mudah. "Saat ini yang sedang dilakukan PAN adalah melakukan konsolidasi struktur dan program partai untuk pemenangan pemilu anggota legislatif dulu tahun 2014. Struktur pemenangan pemilu telah terbentuk hingga ke tingkat desa. Kami mendorong agar dapat berfungsi maksimal sebagai mesin politik untuk mendulang suara," tegas Yoga. (dtc)


5

OPINI & LAYANAN UMUM Selasa,

TAJUK

May Day HARI ini tanggal 1 Mei Hari Buruh Se Dunia (May Day) diperingati serentak di berbagai kota dengan aksi unjuk rasa ribuan buruh termasuk di Kepri. Begitulah cara buruh menuntut hak dan memperjuangkan nasibnya dengan memanfaatkan momentum May Day. Tidak masalah selama aksi itu berjalan tertib dan lancar. Tidak membuat keonaran apalagi kerusuhan. Karena aksi buruh yang tidak anarkis tidak akan mengganggu. Sebaliknya kalau sudah mulai dengan aksi kekerasan dan bakarmembakar sangatlah berisiko. Citra kita di mata investor asing akan makin terpuruk di samping menimbulkan ketakutan. Isu penting yang diangkat antara lain tuntutan outsourcing yang bisa membuat buruh semakin termajinalisasi serta tidak memiliki kepastian masa depan. Di samping itu para pengunjuk rasa juga meminta pengawasan perlindungan terhadap pekerja dan hak-hak lain terkait dengan jaminan sosial tenaga kerja dan sebagainya. Permasalahan ketenagakerjaan boleh dikatakan cukup krusial. Walaupun selamanya akan terjadi interaksi dan dinamika dalam konteks hubungan industrial khususnya bagaimana menyatukan kepentingan antara pekerja dengan pengusaha. Namun kita tak boleh lelah untuk terus menerus mencari titik temu. Sebenarnya itu bukan sesuatu yang sulit dicapai asalkan masing-masing pihak memiliki komitmen yang jelas dan seiring. Bukankah sudah seharusnya pengusaha selalu mendudukkan pekerja sebagai aset penting bagi perusahaan. Dan sebaliknya buruh pun harus ikut memikirkan perusahaan demi masa depan mereka juga. Produktiivitas perusahaan utamanya ditopang oleh semangat, etos kerja dan profesionalisme para pekerja. Jadi maju mundurnya usaha sangat ditentukan oleh kinerja mereka. Kewajiban para pekerja yakni memberikan kontribusi bagi perusahaan di tempat mereka bekerja. Tanpa kontribusi yang memadai maka nasib perusahaan akan terancam apalagi di tengah persaingan yang semakin ketat sekarang ini. Namun di sisi lain haruslah tetap menjadi pemikiran pengusaha untuk bagaimana mengelola pekerja dengan sebaik-baiknya. Memikirkan kesejahteraan, perlindungan dan kebutuhan-kebutuhan lain. Kalau tidak nantinya akan samasama rugi. Dari perspektif itu tampaknya tidak akan ada persoalan. Semua bisa diatur dengan baik. Dalam praktek tak bisa dengan mudah dilakukan. Ada yang disebabkan oleh sikap pengusaha yang kurang memahami peranan pekerja dan cenderung menjadikan mereka tidak lebih sebagai barang. Mengeksploitasi tanpa imbalan yang memadai. Semua itu didorong oleh keinginan dan ambisi meraih keuntungan yang sebesar-besarnya. Posisi tawar pengusaha rata-rata kuat mengingat sekarang ini mencari pekerjaan relatif sulit. Tetapi kemenangan posisi ini tak bisa diandalkan karena malah bisa menjadi bumerang. Ada pula persoalan yang lebih diakibatkan oleh sikap pekerja yang kurang kondusif yakni hanya semata-mata menuntut hak tanpa diimbangi dengan kontribusi. Bagaimana pun buruh perlu memahami kesulitan-kesulitan yang dihadapi perusahaan. Perlu mengetahui bagaimana tuntutan kinerja yang semakin tinggi sehingga menuntut profesionalisme dan juga komitmen kuat untuk memajukan perusahaan. Jangan harap kesejahteraan meningkat kalau perusahaan tidak tumbuh dan berkembang. Sementara itu perusahaan tak bisa diharapkan maju kalau para pekerjanya tidak maksimal apalagi kalau sampai menjadi faktor penghambat. ***

CAKAP BIJAK "KIT A harus merangkul "KITA rasa sakit dan membakarnya sebagai energi dalam perjalanan hidup kita” (Kenji Miyazawa (18961933), Pujangga) "INTEGRIT AS tanpa "INTEGRITAS pengetahuan pasti lemah dan tak berguna, pengetahuan tanpa integritas pasti berbahaya dan mengerikan" (Samuel Johnson, Kritikus)

ISCG dan Keamanan Laut PADA Mei 2008, kita menyambut gembira lahirnya UU No. 17 tentang pelayaran, menggantikan UU sebelumnya yaitu UU 21 tahun 1992. Selain mengembalikan otoritas Syahbandar di pelabuhan, mengatur tentang penyelanggara pelabuhan, Undang-undang ini juga mengamanatkan pembentukan sebuah lembaga yang bernama Indonesia Sea and Coast Guard (ISCG).

Faizal Pegawai negeri Sipil Pangkalan Penjagaan Laut dan pantai Tg.Uban Untuk hal yang terakhir ini sebenarnya kita sudah jauh tertinggal dari negara-negara tetangga Malaysia dan Singapura. Di sana pembagian kewenangan di laut sudah diatur dengan sangat baik melalui satu lembaga yang terdiri dari beberapa instansi. Hingga saat ini lembaga yang diamanatkan dalam UU 17 tahun 2008 tersebut belum juga terealisasi padahal tindak pidana di laut sangatlah beragam, tidak hanya menyangkut kelaikan dan keselamatan kapal tetapi juga masalah perikanan, pabean, penyelundupan mi-

masing yang seluruhnya berjumlah 21 orang. Semua ditulis dalam aksara Jepang dan Inggris. Tugu Jepang berdiam di tepi jalan utama Kelurahan Sembulang, Kecamatan Galang, persisnya di samping pekarangan rumah H. Amin Bujur, tetua kampung. Berdasar tulisan yang tertera di prasasti, tugu ini dibangun tanggal 23 Agustus 1981. Pembangunannya sendiri diprakarsai oleh Rempang Friendship Association

nyak, pasir, timah masalah kehutanan dan imigrasi. FAO (Food and Agriculture Organization) memperkirakan, Indonesia memperoleh kerugian mencapai Rp30 triliun per tahun akibat hal tersebut. Dengan estimasi tingkat kerugian sekitar 25 persen dari total potensi perikanan yang dimiliki Indonesia sebesar 1,6 juta ton per tahun. Selain itu perdagangan senjata ilegal juga menggunakan kawasan segitiga IndonesiaMalaysia-Thailand di sekitar Selat Malaka untuk memasukan senjata-senjata tersebut ke wilayah Indonesia.

(pengelolaan dan pengamanan wilayah perbatasan IDSPS,2009). Salah satu penyebab belum terealisasinya lembaga tersebut karena belum terbitnya Peraturan Pemerintah (PP) untuk menyelenggarakan Perintah Undang-undang No.17 tahun 2008 tentang pelayaran. Hal ini tertuang dalam UUD 1945 pasal 5 ayat 2 “Presiden menetapkan Peraturan Pemerintah untuk menjalankan Undang-undang sebagaimana mestinya”. Keselamatan dan keamanan pelayaran ini menjadi tanggung jawab Pemerintah Indonesia. Didalam UU 17 tahun 2008 tentang Pelayaran pada BAB XVIII disebutkan bahwa penyelenggaan keselamatan dan keamanan pelayaran dilaksanakan oleh Pemerintah. Keselamatan pelayaran adalah terpenuhinya kondisi kelaiklautan kapal dan kenavigasian (UU No.17 Tahun 2008 pasal 117 ayat 1). Sementara keamanan pelayaran adalah kondisi yang tenang dan damai bagi kapal-kapal yang ada di laut. Informasi terakhir yang didapat dari website Kementrian perhubungan, www.dephub.go.id, bahwa Draft Rancangan Peraturan Pemerintah (RPP) Sea and Coast Guard sudah final dan

Menyanyah

Terima Kasih Pembaca Setia KEMARIN pada 9 April 2012, koran kami Harian Pagi Haluan Kepri berulang tahun yang ke 11. Tak terasa sudah sebelas tahun, dan saya juga mengabdi kepada koran ini sudah sebelas tahun pula. Di usianya yang kesebelas tahun, kami ingin mengucapkan terima kasih kepada para pembaca setia Haluan Kepri yang sudah menjadikan koran kami sebagai sumber informasi sehari-hari. Tanpa dukungan dari pembaca, kami bukan siapa-siapa. Maka dari itu kami lakukan hari demi hari, bulan demi bulan, tahun demi tahun, adalah membangun kepercayaan. Meraih, menumbuhkan, menjaga dan terus menjaga kepercayaan para pembaca budiman, masyarakat, mitra dan relasi kami. Sesuai dengan motto kami "Mencerdaskan Kehidupan Masyarakat Kepri" dengan tekad "Menjadi yang Terbaik", segenap kru Haluan Kepri terutama dari Tim Fokus Pendidikan, selalu berikhtiar untuk mencari pengertian, pemahaman dan pemaknaan yang utuh tentang manusia yang sesungguhnya. Tidak sekadar jasmaniah, tapi juga rohaniah. Dalam perjalanannya, akhirnya kami harus ikhlas, bahwa apa yang kami katakan dengan koran, sesungguhnya penuh dengan ketidaksempurnaan. Tak ada gading yang tak retak. Baik kami maupun kita semua. Ada sisi baik, ada sisi kurangnya. Ada cerita suka, tak sedikit pula kabar duka.

Tugu Jepang Sembulang TUGU Jepang, begitulah warga Sembulang menyebut monumen berluas 3mx3m ini. Bentuknya sederhana, berupa batu yang di bagian tengah terpasang prasasti berdiameter tak lebih dari 40cmx40cm. Di prasasti inilah, terpampang nama orangorang yang telah berjasa menjadi donatur pembangunan tugu, berikut nama-nama sejumlah eks tentara Jepang, lengkap dengan foto masing-

1 Mei 2012

(RFA), sebuah lembaga non profit yang dibentuk oleh warga Jepang, untuk mengenang para tentara Jepang yang pernah menjejakkan kaki di Sembulang. Seperti diketahui, selama periode 1945 hingga 1946, Sembulang merupakan salah satu titik home base di Sumatera bagi 112.708 tentara Jepang yang tengah menunggu pemulangan ke negerinya pasca Jepang menyerah oleh tentara Sekutu pada tahun 1945. Selama berada di Sem-

Begitu banyak masukan, juga kritikan, yang kami terima dari pembaca setia selama ini. Semua itu kami jadikan bahan untuk evaluasi dan introspeksi ke dalam demi kepuasan pembaca dan keinginan kami untuk menjadi koran terbaik di Provinsi Kepri. Tentu saja belum semua masukan pembaca yang dapat kami laksanakan. Hal itu semata-mata karena keterbatasan kami. Kami berharap di masa depan masukan itu bisa terwujudkan. Karena itu, Haluan Kepri berjanji akan terus meningkatkan kualitas pemberitaan dan layanan kepada pembaca. Hanya dengan perubahan terus meneruslah, media cetak yang Anda ini akan menjadi media yang lebih berkualitas. Kami sangat sadar, roh media masa kini adalah kepercayaan. Manakala kami menyuguhkan informasi yang aktual, akurat, komprehensif dengan kualitas cetak dan tampilan yang memikat serta didukung pelayanan yang baik, kami yakin, kepercayaan itu menjadi milik harian ini.

Bila sampai sekarang, di usia sebelas tahun kami belum semuanya dapat memuaskan Anda, baik dalam kualitas produk maupun layanan kami, dengan rendah hati, kami sampaikan permohonan maaf. Bila di sana-sini masih ditemui kekurangan atau pelayanan purna jual kami yang masih terasa mengecewakan, itu adalah kewajiban kami untuk memperbaikinya. Pun kalau ada yang tersinggung ke naik, terlantung ke turun, terkait dengan fungsi kontrol pers yang kami jalankan, saatnyalah kami mohon ridha dan maaf. Perbaikan demi perbaikan, perubahan demi perubahan agar bisa menjadi yang terbaik, tak henti kami lakukan. Kami menyadari kata-kata bijak, bahwa tak ada yang abadi di dunia ini selain dari perubahan itu sendiri. Maka, manakala, tepat di hari ulang tahun kesebelas ini, ada sesuatu yang berubah dari perwajahan dan tampilan kami, itu adalah dalam upaya untuk berbuat yang terbaik buat Anda, Pembaca budiman kami. Kepada jajaran pembaca dan relasi kami, baik dari kalangan bisnis, swasta, lembaga pemerintahan, legislatif, pelaku pendidikan dan seluruh masyarakat Kepri, sekali lagi, kami ucapkan terima kasih. Lebih khusus lagi seluruh pelaku media cetak dan elektronik yang tidak bisa kami sebutkan satu persatu. Terima kasih atas dukungan dan persahabatan yang terjalin selama ini. ***

bulang ini, tercatat 128 orang di antaranya meninggal dunia. Belum diperoleh data pasti penyebabnya, namun sejumlah tetua kampung menyebut, mereka tewas lantaran terserang penyakit seperti kolera dan malaria. Untuk mengenang mereka itulah, RFA yang diketuai Masao Sato membangun monumen tersebut. Pasca didirikan, monumen setinggi satu meter dan dikelilingi pagar berantai besi itu kerap dikunjungi oleh orang-orang Jepang, terutama sanak saudara para tentara Jepang yang tewas. Bahkan, beberapa di

antaranya adalah saksi hidup, yakni para eks tentara Jepang yang pernah menapaki Sembulang. Momen kunjungan itu lalu digunakan mereka untuk berkeliling pulau, menyusuri jejak tempat-tempat yang pernah didiami. Bernostalgia, sembari sembahyang, mengirim doa-doa bagi rekan-rekannya yang sudah berpulang. Namun herannya, jejak makam seratus lebih eks tentara Jepang di sembulang itu masih jadi misteri. Hingga kini, tidak ada satu pihak pun yang mengetahui keberadaannya. (Edi Sutrisno)

Arment Wartawan Haluan Kepri

sudah diserahkan ke sekretariat negara (setneg), selanjutnya dimajukan ke Presiden untuk ditetapkan menjadi PP yang diharapkan selesai akhir 2012 ini. Yang menjadi pertanyaan, apakah yang menjadi keharusan dibentuknya lembaga Sea and Coast Guard? Sementara sudah ada TNI-AL dan Polisi Perairan. Kalau masalah keamanan bukankah kedua instansi itu sudah lebih berpengalaman? Dan kenapa tidak bakorkamla (badan koordinasi keamanan laut) saja yang diperkuat? Jawaban dari pertanyaan tersebut adalah, pertama bahwa pembentukan lembaga itu menjadi amanat UU No.17 tahun 2008 bab Sea and Coast Guard. Kecuali kalau UU nya direvisi. Kedua seperti disampaikan Wakil Presiden RI, Boediono dalam pidatonya di hari nusantara ke-12 pada 13 Desember 2011 di Dumai bahwa pembentukan lembaga Sea and Coast Guard adalah untuk mensinergikan pengelolaan keamanan laut dan pantai yang hingga saat ini masih dikelola secara sektoral. Ketiga penulis mengutip dari buku Mengawal Perbatasan Negara Maritim karangan Laksamana Tedjo Edhy Purdijatno, S.H, “Jepang berniat untuk membantu pengamanan Selat Malaka dengan memberikan kapal-kapal patroli kepada Indonesia. Namun aturan yang berlaku di Jepang tidak membolehkan bantuan kapal patroli kepada militer asing sehing-

ga bantuan kepada Indonesia dibatalkan. Sebab Indonesia tidak memiliki suatu badan sipil yang menangani keamanan laut”. Keempat kenapa bukan Bakorkamla? lazimnya Coast Guard di dunia dibawah kementrian perhubungan walaupun ada yang bukan seperti Coast Guard Kanada dibawah kementerian Perikanan, US Coast Guard dan India dibawah Kementrian Dalam negeri. Kemudian kita tahu bahwa dasar hukum lembaga Kakorkamla adalah Peraturan Presiden No.81 tahun 2005. Didalam UU No.12 tahun 2011 tentang pembentukan peraturan perundang-undangan pasal 7 ayat 1 disebutkan bahwa posisi Peraturan Presiden berada dua tingkat di bawah Undang-undang. Apa mungkin Perpres mengalahkan UU 17 tahun 2008? kecuali salah satu nya direvisi. Melihat tujuan arif dari terbentuknya UU 17 tahun 2008, pidato Wapres di hari Nusantara, serta usulan destrukturisasi isu perbatasan (IDSPS) bahwa pembentukan lembaga ini mempunyai tujuan untuk mensinergikan instansi yang terkait dengan masalah pengamanan laut dan pantai. Jawaban penulis adalah Indonesia Sea and Coast Guard dapat menjawab permasalahan pengelolaan keamanan laut namun itu sangat tergantung pada Peraturan Pemerintah selaku peraturan pelaksana dari UU 17 tahun 2008 tentang pelayaran. Kita tunggu saja Peraturan Pemerintahnya keluar. ***

Surat Pembaca

Tilang Jangan Pilih Kasih HALO pihak Kepolisian, tolong jangan pilih kasih dalam menilang atau merazia kendaraan bermotor. Sejauh ini cukup banyak anggota kepolisian yang memiliki motor bodong tanpa dilengkapi surat-surat. Mereka juga tidak disiplin sering melanggar lalu lintas dengan seenaknya menerobos jalan. Mohon hal ini diperhatikan. Hormat Isram 08127045xxx Warga Jln Ciku Pantai Impian Kota Tanjungpinang JAWAB TERIMA kasih pak Isram atas suratnya. Kami rutin melakukan razia, dan baru-baru ini telah merazia 320 kendaraan milik anggota kepolisian satuan Polres dan Polsek Tanjungpinang pada Senin (27/2) lalu. Kendaraan yang digunakan anggota polisi ditemukan tidak lengkap dan belasan kendaraan yang tidak menggunakan kaca spion dan knalpot yang tak standar. Akibatnya, pemilik kendaraan mendapatkan teguran keras dari Kapolres Tanjungpinang serta ditindak tegas sesuai peraturan lalulintas yang ada. Tujuan kami melakukan operasi razia tersebut, guna menertiban anggota yang tidak disiplin yang sengaja tidak mematuhi peraturan dalam kepemilikan kendaraan bermotor. Melalui razia yang dilaksanakan ini, diharapkan, seluruh anggota agar bersikap disiplin dan dapat memberikan teladan bagi seluruh masyarakat. Bagaimana mau memberi contoh yang baik kepada masyarakat, kalau anggota kepolisian tidak disiplin serta tidak mentaati peraturan. Dengan tegas saya imbau seluruh anggota kepolisian satuan polres dan Polsek Tanjungpinang agar selalu bersikap disipil serta mematuhi peraturan lalulintas yang ada.. Sekian penjelasan ini semoga bermanfaat. Hormat Kami AKBP Suhendri Kapolresta Tanjungpinang

Pojok √ Guru Melancong, Murid Terlantar - Sikap guru yang tidak perlu digugu dan ditiru... √ Kapolda: Peringati May Day Jangan Anarkis.. - Tergantung Provokatornya Ndan...! REDAKSI menerima kiriman artikel opini, surat pembaca, essai, dan informasi dengan syarat tidak menghina, memfitnah atau menghujat seseorang atau kelompok serta tidak berbau SARA. Setiap surat dilengkapi identitas diri dan dikirimkan ke Redaksi Harian Umum HALUAN KEPRI, Bengkong Garama, Telp. (0778) 427000 (hunting), Faks. (0778) 4 2 7 7 8 4 , E-mail: r e d a k s i @ h a l u a n k e p r i . c o m R e d a k s i berhak mengolah ulang isi tanpa mengurangi maksud surat.


CMYK

6

SUMBAR-RIAU Selasa,

27 Maret 2012

Puluhan Proyek Terancam Gagal PEKANBARU PEKANBARU—Puluhan proyek di lingkungan Pemko Pekanbaru terancam gagal. Pasalnya, memasuki triwulan kedua ini, baru 30 persen Rencana Umum Pengadaan (RUP) dari sejumlah Satuan Kerja Perangkat Daerah (SKPD) Pemko Pekanbaru yang masuk Layanan Pengadaan Secara Elektronik (LPSE) untuk ditenderkan secara online.

Padangpanjang Kesulitan Air Bersih PADANGPANJANG — Pemerintah Kota (Pemko) Padangpanjang mengalami kesulitan memperoleh air bersih untuk kebutuhan masyarakat sehari-hari. “Kebutuhan masyarakat terhadap air bersih sebagaimana mestinya saat ini mengalami kendala yang cukup berarti,” kata walikota Padangpanjang Suir Syam di Padangpanjang, Senin (26/3). Hal itu diungkapkan Suir Syam ketika menerima kunjungan anggota DPRD daerah pemilihan III Provinsi Sumbar ke Kota Padangpanjang, di aula lantai III balaikota setempat. Dia mengatakan, kondisi itu dilihat dari sering terjadinya pemutusan aliran air secara bergiliran oleh Perusahan Daerah Air Minum (PDAM) Kota Padangpanjang kepada pelanggan beberapa bulan terakhir. “Pasokan air kepada masyarakat sering terputus, karena ketersediaan tidak mencukupi, sehingga kondisi ini menjadi kendala dalam memperoleh kebutuhan air bersih oleh masyarakat,” katanya. Menurut dia, meski sumber air di Kota Padangpanjang relatif banyak, namun untuk mendistribusikannya kepada pelanggan membutuhkan biaya yang cukup besar. “Sumber air PDAM di Kota Padangpanjang ada tiga, dua diantaranya berada di dataran rendah yang harus dinaikan dengan pompa terlebih dahulu, sehingga membutuhkan biaya yang cukup besar,” sebutnya. Sedangkan yang berada di ketinggian tambah dia, berlokasi di Kabupaten Tanahdatar yang sewaktu-waktu bisa diputuskan oleh masyarakat setempat.“Saat ini yang berada di ketinggian hanya berlokasi di Nagari Paninjauan, Kabupaten Tanahdatar. Masyarakat setempat sudah mengalami kesulitan air bersih untuk kebutuhan lahan pertaniannya,” katanya. Ia berharap dengan adanya kunjungan DPRD bersama instansi terkait di tingkat provinsi ke Kota Padangpanjang itu, bisa mengalokasikan dana bantuan untuk pembelian alat pendistribusian air bersih tersebut. Harapan kita tertumpang di provinsi untuk mengalokasikan dana bantuan bagi Kota Padangpanjang,” harapannya. (ant)

ANTAR A

BERBINCANG BERSAMA — Menteri Koordinator Bidang Kesejahteraan Rakyat (Menkokesra) Agung Laksono (tengah) berbincang bersama Bupati Padangpariaman, Ali Mukhni (kanan), usai meninjau lokasi pembangunan Asrama Haji Sumbar di Kabupaten Padangpariaman, Sumbar, Minggu (25/3).

“Sementara setiap RUP harus masuk ke LPSE paling lambat 31 Maret ini. Sebab hal itu sebagai syarat mutlak setiap proyek yang akan ditenderkan melalui LPSE,” kata Syahrizal, Kepala Bagian Administrasi Pembangunan Setko Kota Pekanbaru kepada wartawan, Senin (26/3). Ditegaskannya, dari 40 SKPD yang ada baru 30 persen yang mendaftarkan RUP. Padahal batas pendaftaraan setiap RUP, paling lambat pada 31 Maret 2012. “Ini hanya tinggal lima hari lagi. Jadi jika sampai tanggal yang ditetapkan RUP tak juga masuk ke LPSE, maka lelang batal dilaksanakan, atau tidak

bisa ditenderkan, “ ungkap Syahrizal. Lebih lanjut Syahrizal menyatakan, sesuai Perpres Nomor 54/2010 tentang Pengadaan Barang dan Jasa, setiap proyek yang bernilai lebih dari Rp100 juta pengadaannya wajib melalui LPSE. Sementara, saat ini diyakini Syahrizal, ada puluhan proyek yang belum memasukkan RUP ke LPSE. “ Kita minta setiap SKPD yang belum memasukkan RUP ke LPSE, segera melakukanya. Jangan sampai karena keterlambatan memasukkan RUP, menjadikan batal proyek-proyek penting, yang sudah dianggarkan (rkc) di APBD 2012,“ ujarnya.(rkc)

Talempong Unggan Nyaris Punah MUARO SIJUNJUNG — Alat musik tradisional talempong yang berasal dari Nagari Unggan, Kecamatan Sumpur Kudus, Kabupaten Sijunjung, Sumatera Barat saat ini nyaris punah. "Hanya beberapa orang lagi yang bisa memainkan alat musik tradisional talempong Unggan ini.

Itu pun sebagian besar dari kalangan tua," kata Kepala Seksi Kesenian Dinas Pariwisata Seni

CMYK

Budaya Pemuda dan Olahraga (Disparsenibudpora) Kabupaten Sijunjung Sumbar Diki Zulfikar di Muaro Sijunjung, Senin (26/3). Menurut dia, minimnya orang yang bisa memainkan alat musik dari kalangan muda karena faktor kesulitannya yang cukup tinggi. Dia menjelaskan, talempong Unggan berbeda dari jenis talempong

yang berasal dari daerah lain di Indonesia. Jumlah nadanya hanya terdiri atas lima atau disebut dengan alat musik pentatonis. Selain itu, pada saat memukulnya membutuhkan keterampilan khusus dan kesabaran untuk mendapatkan bunyi nada yang sempurna. Apabila asal dipukul atau dimain-

kan, menurut dia, suaranya pun sulit didengar oleh khalayak ramai. "Tidak sembarang orang yang bisa memainkan alat ini, butuh ketekunan untuk mahir menggunakannya. Hal ini yang menjadikan anak muda masa kini yang berasal dari Unggan cenderung tidak mau mempelajarinya, sehingga untuk mempertahankan tradisi ini sangatlah sulit," ujar dia. (ant)


7

SAMBUNGAN Selasa,

Pembacaan Tuntutan Mindo Ditunda BATAM –– Sidang pembacaan tuntutan terdakwa AKBP Mindo Tampubolon di Pengadilan Negeri (PN) Batam, Senin (30/4) ditunda. Alasanya jaksa penuntut umum (JPU) belum siap dengan tuntutannya. "Tuntutan belum selesai, kami mohon penundaan," ujar JPU, Chadafi kepada majelis hakim yang dipimpin Reno Listowo dengan hakim anggota, Ridwan dan Riska. Belum siapnya tuntutan itu, ketua majelis hakim menanyakan alasan JPU. "Alasannya apa?" tanya Reno kepada JPU. "Kendala teknis,"

jawab Chadafi. Penundaan sidang dengan alasan tuntutan belum siap, mendapatkan tanggapan serius penasihat hukum terdakwa, Hotma Sitompul. Ia menyatakan alasan penundaan itu keterlaluan. "Mohon dicatat, ini perkara yang menarik perhatian masyarakat. Ini keterlaluan," ujar Hotma. Hotma meminta majelis hakim agar mengingatkan jaksa agar menghormati pengadilan. Dengan mengasih tahu alasannya jika akhirnya sidang ditunda karena ketidaksiapan jaksa dan seluruh

JPU untuk hadir dalam setiap persidangan. Hotma memperkirakan, tuntutan yang akan diajukan JPU terhadap kliennya, Mindo Tampubolon yang dituduh telah membunuh istrinya itu adalah tuntutan maksimal, di atas tuntutan terhadap terdakwa lainnya Gugun Gunawan alias Ujang. Padahal seharusnya, tuntutan mengikuti fakta-fakta persidangan. "Kalau berdasarkan fakta persidangan, seharusnya Mindo dituntut bebas," ujarnya. (wan)

kalau nyawa tidak," tutur Harri. Kata Harri kantro yang dirusak pengunjuk rasa diantaranya Kantor Badan Penanaman Modal Daerah (BPMD). Kantor ini dilempari batu oleh massa dan sempat dibakar, namun akhirnya bisa dipadamkan. Aktivis Liga Mahasiswa Nasional Demokrasi (LMND) Lampung, Jailani mengatakan warga memprotes pembangunan patung ZAP karena dianggap sebagai pemborosan di tengah masih tingginya angka kemiskinan di Lampung Selatan. Pembuatan patung itu menggunakan dana APBD. Pengunjuk rasa menilai, ada tokoh daerah yang lebih pantas dibuatkan patung ketimbang ZAP yang merupakan kakek Bupati Lampung Selatan Rycko Menoza dan ayah Gubernur Lampung Sjachroedin ZP. Gubernur Lampung Sjachroedin Zainal Pagaralam menyesalkan soal maraknya unjuk rasa soal pendirian patung ayahnya, Zainal Abidin Pagaralam (ZAP) di Kalianda. Menurut dia, patung itu

laik didirikan karena ZAP merupakan tokoh pemerintahan yang banyak berjasa di Lampung. "Saya bukannya membela patung orangtua saya. Sekarang tanya ke pendemo itu, apa yang sudah dia perbuat ke bangsanya? Demo-demo mengaku atas nama rakyat. Itu rakyat yang mana? Yang berhak mewakili rakyat itu kan hanya anggota dewan," ujarnya dengan nada meninggi. Menurut dia, sudah banyak jasa yang dihasilkan ZAP selama ia menjabat baik sebagai wedana (bupati) di sejumlah daerah di Lampung maupun saat menjabat sebagai gubernur. "Mari kita adu argumentasi. Terlalu banyak yang sudah bapak saya beri. Mulai dari bandara Radin Intan, Universitas Lampung, Pelabuhan Bakauheni, jalan lintas, dan sebagainya. Memang, kalau pahlawan itu pasti tokoh. Tetapi, seorang tokoh belum tentu pahlawan, karena masih ada proses-proses tertentu," ujar Sjachroedin.(dtc/viv)

Patung Kakek

Sambungan hal 1 "Patung pahlawan nasional cuma 2 meter. Ini kakeknya (Zainal Abidin) sendiri dibangun tujuh meter. Bagaimana masyarakat tidak marah," ucap Iwan kesal. Disebutkannya begitu patung rubuh, suasana pun mencekam. Lalu lintas jalur lintas Sumatera lumpuh. Seribuan warga yang berkumpul di lokasi tersebut lalu merusak perkantoran dan mobil dan membakar ban-ban bekas hingga menimbulkan asap hitam. Polisi kewalahan menghadapi massa karena kalah jumlah. Kapolres Lampung Selatan, AKBP Harri Muharram menyatakan, pihaknya kesulitan membendung massa yang berjumlah 5.000 orang. Di lain pihak, jumlah personel polisi dibantu TNI hanya sekitar 360 orang. "Bagi kami yang terpenting tidak sampai menimbulkan korban jiwa. Kalau dilawan, nanti kami malah melanggar hak asasi manusia. Bagi mereka, pemindahan patung tampaknya sudah menjadi harga mati. Patung masih bisa dibuat,

Ribuan Buruh

Sambungan hal 1 melakukan konvoi keliling Karimun. Ketua Serikat Pekerja Metal Indonesia (SPMI) SPMI Batam, Yoni mengatakan buruh akan berkumpul di Simpang Kabil pukul 07.00 WIB. Dari kawasan itu, massa melakukan jalan kaki menuju ke Pemko Batam dan DPRD. Selain long march, kata Yoni, buruh juga melakukan orasi secara bergantian menyuarakan kepentingan buruh secara umum dan kebutuhan buruh di Batam yang dirasa masih jauh dari kesejahteraan. "Dari konsolidasi terakhir, sekitar 5 ribu buruh yang akan turun untuk melakukan long march sebagai bentuk aksi damai di May Day," ujar Yoni saat ditemui usai rapat pembahasan pengamanan aksi demo dengan pihak Polda Kepri di Kepri Mall, Senin (30/4). Dalam aksi damai pada May Day kali ini, kata Yoni, secara rinci ada lima tuntutan yang akan disampaikan oleh serikat pekerja. Pertama, meminta pemerintah segera melaksanakan sistem jaminan sosial nasional melalui BPJS. Kedua, menolak upah murah yang selama ini masih berlaku. Ketiga, meminta sistem perekrutan secara temporery (outsourcing) sebagaimana aturan yang sesuai aturan yang berlaku. "Kita mendesak segera terlaksananya sistem jaminan sosial, menolak upah murah dan outsorching," tegas Yoni. Secara lokal, lanjut Yoni, ada dua tuntutan khusus yakni meminta adanya pembahasan upah minimum di Batam berdasarkan atas pengelompokan usaha (upah sektoral) dan mendesak Pemko dan DPRD untuk segera mengesahkan Perda Ketenagakerjaan yang ber-

pihak ke buruh. "Tiga tuntutan merupakan tuntutan yang secara nasional disuarakan, dan dua tuntutan lainnya secara khusus untuk kepentingan buruh di Batam," tambahnya. Sementara itu, Ketua DPC Serikat Pekerja Seluruh Indoensia (SPSI) Batam, Syaiful Badri Sofyan mengatakan peringatan May Day bukan sekedar berorasi dan juga menyampaikan tuntutan kepda pemerintah dan pengusaha, tetapi makna yang terbesar bahwa peringatan Hari Buruh merupakan deklarasi kemerdekan buruh untuk terus bersuara akan lahirnya kesejahteraan. Atas pentingnya peringatan May Day, kata Syaiful, hendaknya aksi damai yang akan dilakukan oleh rekan-rekannya jangan tersusupi oleh kepentingan-kepentingan yang tidak bertanggungjawab sehingga bisa mencederai pelaksanaan yang baik tersebut. Sementara Ketua Federasi Serikat Pekerja Metal Indonesia (FSPMI) Bintan, Parlindungan Sinurat mengatakan buruh di Bintan selain aksi jalan juga akan melakukan aksi simpatik berupa kerja bakti membersihkan jalan menuju kawasan industri. Menurut Parlindungan ada lima butir May Day tahun ini yang akan diusung buruh yakni terapkan upah yang layak, hapuskan sistem outsurching yang tidak sesuai UU, jalankan jaminan kesehatan bagi seluruh rakyat Indonesia, jaminan pensiun bagi buruh sektor formal dan tolak kenaikan harga BBM. "Aksi damai ini akan diikuti oleh sekitar 200-an orang buruh yang tergabung dalam FSPMI Bintan. Kita juga akan melakukan kegiatan kerja bakti membersih-

kan jalan menuju kawasan industri,"kata Parlin, Minggu (29/4). Menurut Parlin, May Day diperingati diseluruh dunia termasuk Indonesia. FSPMI Bintan sendiri katanya setiap tahun selalu memperingatinya. Aksi damai ini katanya untuk membuka mata pemerintah dan pengusaha bahwa buruh adalah bagian dari bangsa ini. Nasib buruh selama ini kurang mendapat perhatian serius dari pemerintah sudah saatnya untuk lebih diperhatikan dan dimanusiawikan. Buruh dan keluarganya perlu mendapat kehidupan yang layak sebagaimana pekerja lainnya. Buruh juga tidak ingin diperlakukan sebagai objek semata atau sapi perah bagi perusahaan tapi posisinya adalah sebagai mitra. Di tempat terpisah Ketua Serikat Pekerja Aneka Industri (SPAI) Federasi Serikat Pekerja Metela Indoensia (FSPMI) Karimun, Fajar mengatakan buruh akan melakukan konvoi dan orasi di depan Kantor Bupati Karimun menyambut May Day tersebut. Aksi demo ini juga akan berlangsung di Kota Tanjungpinang. Sebanyak 500 buruh melakukan aksi di Lapangan Pamedan, Tanjungpinang. "Saat ini, kami sudah mendapatkan info dari ketua SPSI Kota Tanjungpinang, bahwa nantinya mereka akan mengadakan aksi di lapangan Pamedan. Tapi kami juga akan tetap memantau dan menjaga demi ketertiban masyarakat umum, " kata Kasubag Humas Polres Kota Tanjungpinang AKP Wawan Saifulah. Untuk melakukan pengamanan aksi itu, pihaknya akan menurunkan sebanyak 111 personil. (edy/ays/ham/ wan/cw53).

The Reds

Sambungan hal 1 Fulham, Rabu (2/5) dini hari WIB. The Reds sukses mengalahkan 3-0 tuan rumah Norwich, sabtu lalu dengan raihan hattrick dari striker Uruguay, Luis Suarez, sementara klub London barat, Fulham kalah telak 0-4 di tangan Everton. Skuad asuhan Martin Jol bisa menyamai poin Liverpool bila di laga nanti mampu mengalahkan tuan rumah di Anfield. Torehan kandang The Reds musim ini tidak seperti musim-musim sebelumnya, skuad asuhan Kenny Dalglish hanya bisa meraih satu kemenangan dari tujuh laga kandang terakhir mereka di Liga Inggris. Target Liverpool untuk finish empat besar juga telah tertutup. The Reds yang mengoleksi 49 poin, Tertinggal 13 angka dari zona liga champion dan liga eropa. Artinya, Peluang Liverpool untuk berlaga di pentas eropa musim depan melalui pencapaian di liga premier telah tertutup. Tetapi, Liverpool masih bisa berlaga di liga eropa melalui final piala FA. Pelatih Liverpool, Kenny Dalglish dipastikan akan berkonsentrasi di final piala FA melawan Chelsea tanggal 5 mei mendatang.

Dengan kata lain, Dalglish akan menyimpan tenaga di pertandingan melawan Fulham agar mempunyai skuad yang lebih fit. Walaupun menyimpan tenaga, Liverpool tidak akan melepaskan pertandingan ini begitu saja. Selain tampil di hadapan pendukung sendiri, Liverpool juga ingin membalas kekalahan 0-1 di kandang Fulham pada pertemuan pertama musim ini. Pemilihan posisi striker sangat menentukan dalam pertandingan ini, Bomber Luis Suarez yang baru saja mencetak hattrick dalam pertandingan melawan Norwich pekan lalu, nampaknya akan diistirahatkan oleh Dalglish. Kemungkinan besar, Dalglish akan menduetkan Bellamy dengan Kuyt. Tetapi kedua striker tersebut tidak produktif di musim ini, Bellamy hanya mampu mencetak 6 gol, Sedangkan Kuyt baru 2 gol. Di sisi lain, Kekalahan telak 04 di kandang Everton tentu bukan modal yang bagus untuk Fulham datang ke Anfield. Pelatih Martin Jol mungkin bisa mengambil keuntungan dari terbaginya konsen-

trasi Liverpool ke final piala FA. Liverpool tanpa gelandang Charlie Adam dan Lucas Leiva karena masih cidera lutut sementara di kubu Fulham masih belum bisa memainkan Stephen Kelly (cidera ibu jari), Zdenek Grygera (cidera lutut), Bryan Ruiz, dan gelandang Steve Sidwell (hernia). (glc/bbc)

Head to Head 05 Des 11 Fulham 1–0 Liverpool 09 Mei 11 Fulham 2–5 Liverpool 26 Jan 11 Liverpool 1–0 Fulham 11 Apr 10 Liverpool 0–0 Fulham 31 Okt 09 Fulham 3–1 Liverpool

5 Laga Terakhir Liverpool: 28 Apr 12 Norwich 0-3 Liverpool 22 Apr 12 Liverpool 0-1 West Brom 14 Apr 12 Liverpool 2-1 Everton 10 Apr 12 Blackburn 2-3 Liverpool 07 Apr 12 Liverpool 1-1 Aston Villa

5 Laga Terakhir Fulham: 28 21 09 07 31

Apr Apr Apr Apr Apr

12 Everton 4-0 Fulham 12 Fulham 2-1 Wigan 12 Fulham 1-1 Chelsea 12 Bolton 0-3 Fulham 12 Fulham 2-1 Norwich

1 Mei 2012

Kapolda: Jangan

Sambungan hal 1 Kata Kapolda unjuk rasa dilakukan dengan baik sesuai dengan aturan dan ketentuan Undang Undang yang berlaku. Jangan sampai, katanya, masyarakat yang merayakan hari buruh mudah terhasut oleh ajakan orang - orang yang tidak bertanggungjawab. Sehingga kedepannya, akan menggangu keamanan dan ketertiban khususnya di Provinsi Kepri. Diharapkannya, jika masyarakat ada yang mengetahui suatu kegiatan yang akan menggangu keamanan dan ketertiban di wilayah Kepri agar melaporkannya. Dan polisi setiap saat siap, katanya, menerima laporan tersebut. "Sampaikan ke piket Sentra Pelayanan Kepolisian Polda Kepri dengan nomor telepon : 0778 7763531, HP : 0821 7275 4249," ujarnya. Sementara Menteri Tenaga Kerja dan Transmigrasi Muhaimin Iskandar meminta pekerja/ buruh yang berunjuk rasa untuk tertib dan tidak anarkis. Buruh dipersilahkan demo namun yang penting tidak mengganggu kepentingan umum. Menteri mengatakan peringatan May Day itu rutin dilakukan setiap tahun. Namun paradigma harus terus digeser bahwa pemerintah dan pekerja/buruh adalah partner bersama untuk menciptakan keadaan yang lebih baik melalui perjuangan perbaikan regulasi, meningkatkan kesejahteraan pekerja dan produktivitas ekonomi nasional. “Pemerintah terus berupaya memperbaiki tingkat kesejahteraan pekerja/buruh dengan berbagai cara. Bahkan pemerintah menyiapkan sebagian dana APBN kepentingan untuk pekerja/buruh, katanya saat membuka saresehan upah layak yang diselenggarakan Serikat Pekerja Pos Indonesia (SPPI) di Jakarta, Senin (30/4). Muhaimin mencontohkan salah satu upaya yang dilakukan adalah pembangunan rumah untuk pekerja diperbanyak. Dalam satu tahun ini dipersiapkan sekitar 200 unit bus untuk alat transportasi pekerja dari rumah ke lokasi kerja. Tahun ini juga disiapkan sedikitnya 3 unit rumah sakit bagi pekerja dan memperbaiki sistem pengupahan dengan mempersiap-

kan regulasi sebaik mungkin. "Semua keinginan pekerja sedang dibahas dalam forum Tripartit Nasional yang beranggotakan pemerintah, pengusaha, dan serikat pekerja/serikat buruh sebagai wakil pekerja," jelasnya. Lebih lanjut Muhaimin mengatakan semua pihak sepakat upah buruh harus ditingkatkan sehingga mencapai batas ideal. Bahkan Presiden SBY sudah memerintahkan untuk mengupayakan semaksimal mungkin peningkatan upah buruh seperti halnya kita tingkatkan secara bertahap gaji PNS. “Kenaikan upah itu perjuangan bersama. Karena itu kita harus bikin iklim investasi dan industri yang kondusif. Demo- demo jangan anarkis, kalau demo anarkis bagaimana bisa memperbaiki keadaan ini, kata Muhaimin. Sedangkan mengenai outsourcing, Muhaimin mengatakan harus diakui bahwa outsourcing menyengsarakan pekerja kita semua. Oleh karena ini pelaksanaannya harus harus diawasi super ketat. Agar tdk ada pelanggaran pada sisitem outsourcing yg ada. “Ada 2 cara, satu jumlah pengawasan diperbanyak baik kualitas maupun kuantitas. Dua, kita sedang menyusun komite pengawasan ketenagakerjaan nasional. Yang akan membantu menteri dan pememerintah untuk mengawasi pelaksanaan outsourcing yg melenceng, kata Muhaimin. Langkah berikutnya adalah penyempurnaan UU agar outsourcing tidak semakin merata di tanah air kita.. Pada dasarnya pemerintah tidak suka sama sekali dan mengharap tidak terjadi outsourcing. Kecuali beberapa pekerjaan outsourcing yang bisa menjamin. Personil Polresta Barelang mengerahkan 1.000 personel mengamankan peringatan Hari Buruh Se-Dunia atau dikenal May Day yang jatuh pada hari ini, 1 Mei 2012. Pengerahan ribuan personel itu untuk antisipasi aksi demo besar-besaran buruh di Batam. Kabag Ops Polresta Barelang, Kompol Sholeh mengatakan personel itu disebar di sejumlah titik antara lain lokasi demonstrasi dan serta objek vital. "Penjagaan terutama difokus-

Rp12 T Mengalir

Sambungan hal 1 dan menjadikan KKA sebagai kawasan destinasi pariwisata nasional. Salah satu usulan untuk hal ini adalah dengan membangun pelabuhan udara ( Bandara). Untuk Bandara lanjut bupati, rencananya akan dibangun di daerah Jemaja, yakni dengan landasan pacu sepanjang 2000 Meter dan memiliki fasilitas Bandara internasional. Hal ini sehingga bandara ini nantinya akan bertaraf Internasional. Terkait usulan tersebut kata bupati pada pertengahan April lalu, dirinya telah diminta untuk melakukan presentasi oleh tim BPPT dalam rapat forum KP3EI, koridor ekonomi Sumatera yang bertempat di Kementrian Kehutanan, Jakarta. " Saya sudah melakukan presentasi dalam forum rapat KP3EI, yang dihadiri sejumlah pihak dari lintas Kementrian di Jakarta. Alhamdulillah semua usulan yang kami ajukan ditanggapi positif. Mereka menilai, Anambas sangat layak dimasukkan ke dalam KPI," papar Tengku. Menindaklanjuti usulan tersebut kata bupati, Sabtu (28/4) lalu, sampai Selasa (1/4) lalu tim dari lintas Kementrian, di antaranya

Kementrian Perindustrian, Kementrian ESDM, Kementrian PU, Kementrian Perhubungan, telah melakukan survei ke Anambas. " Sejak Sabtu lalu, tim dari lintas Kementrian, telah turun ke Anambas, untuk melakukan survei terkait usulan yang kami sampaikan. Saat ini tim tersebut, sedang bekerja dan direncanakan Selasa besok (hari ini) mereka akan mengakhiri kunjungannya," kata Tengku. Ketua DPRD Anambas Ahmad Yani menyambut baik upaya yang telah dilakukan Bupati Anambas. Diakuinya dengan keterbatasan APBD Anambas saat ini, ditambah lagi dengan minimnya alokasi dari pemerintah provinsi, di mana untuk tahun 2012, Anambas hanya diberi alokasi sebesar Rp36 miliar,tentu diperlukan dana besar yang bersumber dari APBN dan lainnya. " Kita menyambut baik, upaya yang dilakukan bupati. Sebagai kabupaten baru, Anambas memerlukan pembangunan sejumlah infrastruktur. Mengandalkan APBD Anambas dan alokasi dari APBD Kepri saja, jelas tidak memadai, sehingga diperlukan alokasi dana yang bersumber dari APBN dan sumber lainnya," ujar Amat Yani.

Terkait salah satu usulan Bupati KKA, ingin menjadikan KKA sebagai Destinasi Pariwisata Nasional, Gubernur Provinsi Kepri HM Sani dihadapan Presiden RI SBY saat berkunjung ke Batam, Jumat (27/4) lalu mengatakan, Pemprov Kepri bertekad untuk mengembangkan potensi wisata Anambas. Sani mengatakan, keberadaan Pulau Bawah yang berlokasi di Anambas, didukung dengan potensi bawah laut yang mengangumkan, menjadikan kawasan tersebut, disebut-sebut sebagai Pulau paling indah dan paling seksi di dunia.Terkait hal tersebut, Sani meminta kepada SBY untuk mendukung percepatan pembangunan Kepariwisataan di wilayah Anambas. " Kami melihat, Kabupaten Anambas dengan keberadaan pulau Bawah yang dimiliki sebagai pulau terindah dan terseksi didunia. Ini merupakan daya tarik tersendiri.Untuk itu kami meminta kepada bapak Presiden agar sekiranya dapat memberikan alokasi dana dari APBN, sehingga potensi Pulau Bawah di Anambas bisa di ekploitasi dan menjadi salah satu potensi wisata andalan dunia," harap Sani. ***

kata, "Hidup tak lebih dari kerja keras tanpa henti, keringat, dan menahan diri". Ada sedikit perbedaan pendapat dan argumentasi mengenai arti dari kehidupan. Sementara itu terjadi, hujan turun rintik-rintik. Hujan itu berkata, "Hidup itu hanya air mata dan tak lebih dari air mata". Jauh di angkasa, seekor elang terbang melikuk di udara. "Hidup," kata si Elang, "adalah usaha terus menerus menuju ke atas".

Malam tiba dan ada seorang pria datang mendekat. Orang itu baru pulang dari sebuah pesta. "Hidup," keluhnya "adalah pencarian terus menerus terhadap kebahagiaan dan jaring-jaring kekecewaan. Setelah malam yang panjang, akhirnya subuh tiba. Di ufuk timur terbitlah matahari yang memancarkan cahaya merah muda. "Seperti saya subuh, adalah awal dari hari yang baru, maka hidup adalah permulaan dari keabadian". (ibc)

Hidup

Sambungan hal 1 kuncupnya berkata sambil membuka kelopaknya satu per satu menyambut mentari. Kupu-kupu memberi jawaban yang sedikit tidak filosofi. Dia terbang kian kemari dari satu bunga ke bunga yang lain, menghisap madu. "Hidup itu hanya sematamata kenikmatan dan hangatnya sinar mentari. Jauh di dasar hutan seekor semut sedang sibuk bekerja, mengangkat sebatang jerami yang besarnya sepuluh kali tubuhnya ber-

Menikah

Sambungan hal 1 Memang akad saja," ungkap Alice Norin saat ditemui di Studio RCTI, Kebon Jeruk, Jakarta Barat, Senin (30/4). Alice mengungkapkan, kalau pernikahannya sudah direncanakan sejak 2010 lalu, namun baru menikah mendekati akhir 2011 lalu. Alice tidak mengungkapkan kapan pastinya pernikahan mereka berlangsung. "Kita sudah merencanakan sejak 2010 terus maunya 2011 akhir, sudah gitu aku ada syuting, akhir-

kan di lokasi biasa unjuk rasa seperti Gedung DPRD dan Kantor Walikota Batam," jelas Soleh usai rapat persiapan pengamanan peringatan May Day Mapolresta Barelang, kemarin. Selain itu, sambung dia, personel disiagakan juga di titik-titik yang biasa dilewati konvoi buruh antara lain Simpang Kabil, Simpag Dam dan lainnya. "Personel itu dari berbagai kesatuan. Mereka melakukan pengamanan secara terbuka dan tertutup. Turut pula dilibatkan Polantas untuk mengatur arus lalu lintas," tuturnya. Seperti tahun sebelumnya, May Day selalu dijadikan momen para buruh menyuarakan aspirasinya dengan berunjuk rasa di halaman Gedung DPRD dan Pemko Batam. Sementara itu Komandan Kodim (Dandim) 0316 Batam, Letkol Czi Ahmad Rizal mengatakan pihaknya juga akan turun dengan kekuatan penuh untuk membek up pihak kepolisian dalam mengamankan pelaksaan May Day di Batam. Hal tersebut dilakukan menyusul adanya perintah langsung dari Pangdam. "Kodim akan turun untuk melakukan pengamanan, ini sesuai arahan dari Pangdam," ujar Rizal. Pengamanan ini kata Rizal sebagai upaya untuk menciptakan suasana kondusif di Batam. Pasalnya, keberadaan Kota Batam menjadi sorotan dan tolak ukuran kondisi keamanan di Indonesia bagi negara tetangga. Sehingga pengamanan benar-benar harus maksimal. "Suasanya aman di Batam menjadi cermin investor untuk melakukan investasi di Batam, sehingga benar-benar dijaga sehingga tidak menciptakan image yang buruk bagi negeri tetangga," katanya. Selain pengarahan personil pengamanan dari Polresta dan Kodim Batam, juga dilaksanakan rapat koordinasi pengamanan perwakilan Polda Kepri dihadiri langsung Dir Intel, Kombes Wahyu dan Dir Binmas, Kombes Hadi Purnomo serta perwakilan dari aliansi pekerja Batam yang terdiri dari FSPSI, FSBSI dan FSPMI yang digelar di Kepri Mall Batam, kemarin (30/4). (ays/doz)

nya dipercepat," tegasnya. Semula Alice segera menggelar pesta pernikahan, namun hingga kini belum juga sempat sehingga hingga kini belum juga dilaksanakan. "Terus maunya bikin resepsi ngundang teman-teman, karena nggak ada waktu akhirnya ya sudah deh," tegasnya. Pacar Alice sendiri berprofesi sebagai DJ, namun belakangan keduanya menghentikan aktivitas sebagai DJ. Mereka pun karena

kesibukan juga jarang ketemu. Namun tetap bisa menjaga ritme hubungan dan pertemuan. "Saling pengertian. Dia sibuk, aku juga, nggak dibikin stres, kalau dia bisa datang ya datang. Kalau lagi break saya bisa jalan sama dia, soal pengertian support banget kok. Nggak ada cemburuan, makanya cocok banget saling percaya. Karena sering datang nggak menjadi kayak canggung atau nggak enak," pungkasnya. (kpl)


CMYK

8

CMYK

IKLAN Selasa,

27 Maret 2012


CMYK

CMYK

Selasa, 1 Mei 2012 HARGA ECERAN Rp2.000,HARGA LANGGANAN Rp52.500,UNTUK LUAR KOTA TAMBAH ONGKOS KIRIM

Susiyanti Panjaitan Staf Waka I DPRD Kota Batam

Suara Merdu SETIAP manusia tentu mengalami berbagai macam cobaan dalam kehidupan sehari-hari. Baik masalah pribadi, keluarga, maupun masalah pekerjaan. Rona kehidupan seperti itu, bagi Susiyanti Panjaitan, merupakan ujian yang sudah biasa. Adanya berbagai cobaan maupun tantangan dalam hidup itu, bagi dara kelahiran Sipahutar, Sumatera Utara, 26 November 1985 silam ini, merupakan sebuah hal yang sudah lumrah. Karenanya, wanita cantik yang fasih dalam berbahasa Inggris ini, tidak pernah mengenal kata putus asa saat berhadapan dengan segala macam ujian dan cobaan dalam hidupnya. "Hidup ini tentu akan ada cobaan. Tapi bagaimana cara kita agar dapat melewatinya dengan baik. Sehingga cobaan tersebut menjadi motivasi dalam kehidupan kita ini," katanya. Sebelum menjadi salah satu staf Wakil Ketua I DPRD Kota Batam, gadis yang akrab disapa Yanti ini, pernah bekerja di salah satu perusahaan Korea di kawasan industri Mukakuning.

Guru Melancong, Murid Terlantar

SAGULUNG — Kepala Sekolah bersama tujuh guru dan 21 murid SMAN 5 Batam yang berlokasi di Kavling Lama, Sagulung, melakukan studi banding ke Malaysia. Oleh: Ali Mahmud, Liputan Batam

Bersambung ke hlm 10

Bersambung ke hlm 10

CECEP/HALUAN KEPRI

STUDI BANDING — Wakil Ketua Komisi IV DPRD Batam, Udin P Sihaloho berdialog dengan murid SMAN 5 Batuaji, Senin (30/4). Kedatangan Udin terkait kegiatan studi banding kepala sekolah dan sejumlah guru sekolah itu ke Malaysia yang membuat proses belajar-mengajar terganggu.

11 Dewan Pendidikan Dilantik

Suara Merdu

Guru Melancong

BATAM CENTRE — Walikota Batam Ahmad Dahlan melantik 11 pengurus Dewan Pendidikan Kota Batam di aula Kantor Walikota di Batam Centre, Senin (30/4). Ke11 orang tersebut diharapkan bisa melaksanakan tugas dan memecahkan berbagai persoalan pendidikan di daerah ini. Adapun susunan inti

Dewan Pendidikan Kota Batam yakni, Said Indra Abdullah (ketua), Said Maskur (wakil ketua), Amrullah Rasal (sekretaris) dan Alimur (bendahara). Mereka didukung oleh pengurus di bidang Pengawasan dan Pengendalian Mutu, Bidang Litbang

Aksi Karyawan Swiss In Berlanjut

11 Dewan Bersambung ke hlm 10

CECEP/HALUAN KEPRI

KARYAWAN Hotel Swiss Inn, Penuin melakukan aksi unjuk rasa di depan hotel, Senin (30/4). Mereka menuntut adanya kenaikan gaji. PENUIN— Karyawan Swiss In Hotel di Penuin melanjutkan aksi mogok kerjanya dengan menggelar demonstrasi, Senin (30/4). Aksi tersebut lantaran belum ada

CMYK

kesepakatan antara karyawan dengan manajemen mengenai upah sundulan.

Aksi Karyawan Bersambung ke hlm 10


METRO BATAM

10

Selasa,

REI Klarifikasi tentang Pengembang Nakal BATAM CENTRE — Ketua DPD Khusus Realestat Indonesia (REI) Batam, Djaja Roeslim membantah bahwa dirinya menyebutkan salah satu anggota REI yakni PT Glory Point sebagai pengembang yang nakal. "Yang pertama kali menyebutkan PT Glory Point sebagai pengembang yang bermasalah adalah dari pemerintah. Itu disampaikan pada saat rapat dengar pendapat, terkait masalah banjir di Komisi III DPRD Kota Batam, 12 April lalu," kata Djaja kepada wartawan, Senin (30/4). Sesungguhnya, lanjut Djaja, dalam rapat dengar pendapat tersebut, diucapkan bahwa fungsi REI Batam adalah untuk membina anggotanya. "Jadi kami tidak pernah menyatakan akan mengeluarkan PT Glory Point dari

keanggotaan REI," tegas Djaja. Terkait masalah banjir, menurut Djaja, bukan karena ulah pengembang saja. Tapi Pemerintah selaku pihak regulator seharusnya bisa lebih tegas saat akan mengeluarkan izin pengalokasian lahan. "Kalau pemerintah tidak mau mengeluarkan izinnya, pengembangpun tidak akan berani untuk mengerjakan. Jadi di sini harus ada ketegasan dari pemerintah," katanya. Diberitakan sebelumnya, dalam hearing di Komisi III antara pemerintah dengan pengusaha developer, terlontar dugaan-dugaan tentang adanya beberapa pengembang yang bandel di Batam. Indikasinya, pengembang membangun tidak sesuai dengan masterplan yang disepakati. (lim)

Suara Merdu

Sambungan hal 9 Dengan seringnya Yanti bertemu dan berkomunikasi dengan kalangan ekspatariat, membuat jebolan SMU Advance Batam ini menjadi lancar dalam berbahasa Inggris. Dalam aktivitas kerjanya keseharian, Yanti dikenal sosok yang sangat ramah dan sopan terhadap siapapun

yang akan bertandang ke dalam ruangan wakil ketua dewan tersebut. "Siapapun itu, kita harus memberikan pelayanan yang terbaik. Bahkan seberat apapun pekerjaan yang akan kita kerjakan, harus dimulai dengan penuh senyum," ujar penyuka sate ayam Madura ini. Selain punya makanan

favorit, Yanti juga dikenal rekan-rekan sekerjanya sebagai gadis yang memiliki suara merdu. Maka tak heran, bila ada acara resmi sekalipun, Yanti sering didaulat untuk menyumbangkan sebuah lagu. "Saya suka menyanyi sejak dari kecil," ujarnya sambil memamerkan senyum. (cw41)

cari lahan baik di BP Kawasan maupun di pengembang (developer). Sehingga tugas Kabid tidak hanya memanage guru-guru tapi juga mencari solusi untuk menyelesaikan masalah pendidikan. Kata Dahlan, pemerintah merasa terbantu dengan adanya sekolah swasta. Walikota juga berharap mutu pendidikan di Kota Batam bisa lebih ditingkatkan lagi, salah satunya dengan memaksimalkan keberadaan sekolah

kejuruan. Menurutnya, sekolah kejuruan dapat mencetak siswa menjadi tenaga siap pakai. Karenanya, para guru, kepala sekolah dan Dinas Pendidikan harus memberi perhatian kepada siswa untuk meningkatkan kemampuan me reka. Dahlan optimis akan ketersediaan Sumber Daya Manusia (SDM) yang handal di Kota Batam. Saat ini, Batam telah memiliki sembilan perguruan tinggi. (r/ybt)

11 Dewan

Sambungan hal 9 dan Diklat serta Bidang Hubungan antar Lembaga dan Humas. "Pendidikan di Batam mempunyai masalah utama yaitu daya tampung siswa. Hal tersebut dapat diselesaikan dengan membangun sekolah baru. Namun keberadaan akan lahan di Batam sangatlah terbatas," kata Dahlan. Untuk menyiasati hal tersebut, Dahlan meminta Kabid di Dinas Pendidikan Kota Batam untuk proaktif men-

Please purchase VeryDOC PS to PDF Converter on http://www.verydoc.com to remove this watermark.

1 Mei 2012

Investor Meningkat, Ribuan Naker Bakal Terserap NONGSA — Peningkatan dan rencana investasi yang akan dilakukan sejumlah investor pada 2012, bakal menyerap ribuan tenaga kerja (naker) di Provinsi Kepri. Sejumlah investasi telah dipastikan akan terealisasi pada 2012 dan selebihnya masih menunggu keluarnya kebijakan baru. Gubernur Provinsi Kepri HM Sani mengungkapkan adanya pertumbuhan dan minat sejumlah investor untuk berinvestasi di Kepri, terutama di Kota Batam. Seperti rencana investasi PT Batam Sentralindo di Pulau Janda Berhias dengan nilai investasi Rp7,2 triliun dan

penyerapan tenaga kerja mencapai 1.276 orang. Kemudian investasi di Pulau Kepala Jeri dengan nilai 2 Juta US Dollar dan penyerapan tenaga kerja mencapai 7.500 orang. "Untuk investasi di Pulau Kepala Jeri, saat ini tinggal menunggu padu serasi," ujarnya di hadapan Presiden RI, Susilo Bambang Yudhoyono (SBY) dalam peresmian rumah susun (Rusun) Sejahtera Sewa Jamsostek di Kawasan Industri Kabil, Jumat (27/4) lalu. Disamping itu, investasi baru juga dilakukan peru-

sahaan offshore, PT SMOE dengan nilai investasi mencapai 85 juta US Dolar pada 2012 dengan penyerapan tenaga kerja mencapai 5.000 orang. Serta perluasan PT Citra Tubindo dengan nilai investasi 50 juta US Dolar dengan penyerapan tenaga kerja mencapai 600 orang. "Rencana investasi juga terjadi di Kabupaten Anambas dan Bintan serta daerah lainnya di Provinsi Kepri," imbuhnya. Atas pertumbuhan dan rencana investasi yang dilakukan para investor di kawasan Batam, Bintan dan

tut kenaikan sebesar Rp20 ribu. Masing-masing pihak tetap mempertahankan usulan mereka. Sementara itu, pantauan di lapangan, adanya aksi mogok kerja tidak mempengaruhi operasional hotel. Untuk mengatasi kekurangan karyawan pihak manajemen memakai jasa karyawan Swiss In Bell Hotel di Jodoh. Hotel ini masih berada dalam satu manajemen. Binsar Tamba, Ketua

PUK Serikat Pekerja Pariwisata Swiss In Hotel sekaligus koordinator aksi mengatakan, aksi unjuk rasa ini terpaksa dilakukan karena negosiasi antara karyawan dengan manajamen menemui jalan buntu. Menurut dia, kenaikan upah sundulan yang disodorkan pihak manajemen masih jauh dari harapan karyawan. "Tuntutan kita adalah sebesar Rp20 ribu atas upah sundulan per tahun, tapi ma-

Aksi Karyawan

Sambungan hal 9 Sebelumnya, karyawan yang tergabung dalam PUK Serikat Pekerja Pariwisata Swiss In Hotel sudah melakukan mogok kerja mulai 24 April sampai 29 April. Sejalan dengan itu, upaya-upaya mediasi terus dilakukan termasuk yang difasilitasi oleh Disnaker Kota Batam dan pihak Polresta Barelang. Manajemen hotel telah menawarkan kenaikan upah sundulan sebesar Rp5.000. Sementara karyawan menun-

najemen hanya memberikan angka yang tak wajar sebesar Rp5.000," katanya. Aksi karyawan Swiss In Hotel ini mendapat dukungan dari SP Pariwisata SPSI Kota Batam. Beberapa anggotanya ikut melakukan unjuk rasa bersama dengan karyawan Swiss In Hotel dalam melaksanakan tuntutan mereka. Hingga berita ini diturunkan upaya-upaya negoisasi antara manajemen dengan karyawan masih berjalan. (cw62)

Guru Melancong

Sambungan hal 9 Akibatnya, proses belajarmengajar di sekolah itu menjadi terganggu. Kegiatan studi banding tersebut, terungkap saat Wakil Ketua Komisi IV DPRD Kota Batam Udin P Sihaloho datang ke sekolah itu, Senin (30/4). udin sendiri mengaku datang ke sekolah itu setelah mendapat informasi melalui pesan singkat (SMS) dari sejumlah murid. "Laporan dari para murid itu ternyata benar. Selain

Karimun (BBK) serta Provinsi Kepri pada umumnya, SBY mengaku gembira. SBY meminta agar pemerintah Provinsi Kepri dapat menjemput peluang-peluang investasi yang saat ini tengah dilirik sejumlah investor luar negeri. “Beberapa waktu lalu saya bertemu dengan sejumlah perwakilan beberapa negara di Bogor. Di sana saya singgung mengenai peluang berinvestasi di Kepri termasuk di Batam, Bintan dan Karimun. Saya tekankan dalam pertemuan itu, agar tidak ragu berinvestasi di sini (BBK),� ungkapnya. (wan)

ada (guru) yang ke Malaysia, juga ada guru yang tidak hadir. Akibatnya, banyak murid yang hari ini terlantar, tidak mendapat pelajaran," kata Udin. Informasinya, rombongan berangkat ke Malaysia sejak Minggu (29/4) pagi dan akan kembali ke Batam hari Selasa (1/5) ini. Studi banding itu bertujuan untuk mengetahui rahasia di balik majunya sekolahsekolah yang ada di Malay-

sia. Adapun 21 murid yang ikut rombongan itu, ratarata murid berprestasi baik di bidang kesenian dan olahraga serta lainnya. Kekecewaan atas keberangkatan kepala sekolah dan sejumlah guru ke Malaysia itu terbersit dari guruguru lain yang tidak ikut. Mereka menyayangkan dan menilai kegiatan itu sangat tidak tepat, karena saat ini para murid sedang dalam masa persiapan menghadapi ujian akhir semester pada bulan Mei ini. Apalagi, kegiatan studi banding itu sebelumnya tidak pernah ada pembicaraan di internal sekolah. "Kami terpaksa tidak mengajar. Dan ini sebagai salah satu bentuk protes kami terhadap plesiran kepala sekolah dan tujuh orang guru. Karena selama ini kami tidak pernah diajak membicarakan tentang keberangkatan ini," ujar salah satu guru kepada Udin. Wakil Kepala Sekolah SMAN 5 Bidang Sarana, Zulfiani mengaku dirinya tidak mengetahui ihwal keberangkatan kepala sekolah beserta tujuh guru dan 20 murid ke negeri jiran tersebut. "Saya sendiri juga tak tahu. Tapi tiga hari sebelum berangkat, ibu Karyati (kepala sekolah) menitipkan sekolah ini pada saya," kata Zulfiani. Dikatakannya, di antara guru yang ikut dalam rombongan tersebut adalah guru Kesenian dan Budaya serta guru Muatan Lokal. Padahal, sesuai jadwal, seharusnya kedua guru itu memberikan pelajaran kepada para siswanya hari Senin kemarin. "Yang tidak ada gurunya sekarang kelas dua IPS satu dan IPS dua. Untuk guru

yang lain kita ada pengantinya," kata dia. Sementara itu, para murid yang dimintai keterangan juga mengaku tidak mengetahui kalau ada kegiatan studi banding. Bagi murid-murid yang mendapat jadwal pelajaran dari guru yang berangkat ke Malaysia, diberi tugas. "Kami dikasih tugas untuk mata pelajaran muatan lokal. Karena guru kami katanya sedang melancong ke Malaysia," ujar salah satu siswa yang minta namanya tidak ditulis. Soal murid-murid yang tak mendapat pelajaran karena tak ada guru, kata Zulfiani, terpaksa diberikan kegiatan di luar belajar yakni menanam bunga di lingkungan sekolah. "Guru yang ada tidak cukup, terpaksa sebgian murid yang tidak belajar, kita arahkan untuk menanam bunga," katanya. Menanggapi masalah ini, Udin P Sihaloho mengaku sangat kecewa. Berbagai dugaan muncul di benaknya, terutama soal anggaran studi banding yang dipastikan berjumlah besar. Padahal, dalam pembahasan Rencana Anggaran Pendapatan dan Belanja Sekolah (RAPBS), tidak dibahas dana untuk studi banding. "Keberangkatan mereka itu menggunakan uang yang mana? Apakah akan dibebankan pada penerimaan siswa baru nanti," ujar Udin dengan nada tanya. Pada kesempatan itu, Udin juga mempertanyakan mengenai izin dari Dinas Pendidikan Kota Batam, terkait plesiran itu. "Tidak tahu, Pak, sudah dapat izin apa belum," ujar Zulfiani.***


CMYK

METRO BATAM

11

Selasa,

1 Mei 2012

Sengketa Konsumen Memanas Prasidang BPSK Tidak Ada Titik Temu

Wanita Stres Ngamuk SEKUPANG — Lisbet, wanita mengalami depresi dibawa warga perum RKT ke Shelter Binsos karena mengamuk, Sabtu (28/4) dini hari. Ia membabi buta memukuli warga yang ada di tempat tinggalnya. "Yang membawanya warga dan dibantu anggota polsek Batuaji dengan pakaian preman. Ia (lisbet) dibawa dengar-dengar sempat mukulin anak-anak," ujar petugas di shelter, kemarin. Ketika ditanya penyebabkan Lisbet mengamuk bahkan hingga mencelakai orang lain, petugas mengaku kalau wanita yang beralamat di Perum RKT itu, Batuaji itu kehilangan anak perempuannya. "Intinya dia kehilangan anak, keluarganya ada yang datang kesini, tapi tertutup jadi kita susah untuk meminta keterangan dari keluarga," tutupnya. Sementara itu, sejak tibanya tiga hari lalu, ia tidak mau makan,hingga kemarin kondisi wanita yang diamankan masih membaik, namun Lisbet belum bisa menjawab pertanyaan orang dengan baik. Di shelter lisbet masih terkapar. Saat di usik wartawan dengan sapaan, wanita langsung marah karena sedikit terganggu. "Ngapain panggil-panggil aku," cetus Lisbet sambil menutup wajahnya dengan topi, Kemarin. Di ruang berukuran 2x3 meter itu, Lisbet hanya sendirian. Kondisi ruangan yang nampak kumuh itu, tentunya mengeluarkan bau yang tak sedap. Karena di sekitar, wanita malang itu, dikelilingi sampah dari sisa makanan yang masih berserakan di luar jeruji besi itu. (cw56)

BATAM CENTRE — Sengketa antara konsumen perumahan, Eddy Supriatna dengan Developer, PT Cahaya Cipta Propertindo (CCP) yang merupakan Cipta Group memanas. Dalam pra sidang yang digelar di Badan Penyelesaian Sengketa Konsumen (BPSK) Kota Batam tidak ada titik temu, Senin (30/4).

ditempati dan dibeli sejak 4 tahun lalu. Bahkan pemilik yang sekarang menempati rumah itu, juga sudah mendapatkan sertifikat rumah sejak setahun lalu. Padahal rumah berperkara ini, awalnya dibeli Eddy dengan

harga jual Rp60juta. Dengan sistem pembayaran yang dilakukan secara tunai bertahap selama dua tahun dengan cicilan sebesar Rp1,9juta. Dengan total uang yang telah disetor untuk mencicil rumah, sebanyak Rp24juta.***

Oleh: Zaki Setiawan, Liputan Batam "Saya minta kasus terus dilanjutkan," ujar Eddy usai menjalani prasidang. Eddy menjelaskan, dalam proses pra sidang dengan panitera Hari Murti tersebut, pihak developer PT Cahaya Cipta Propertindo yang diwakili Pimpinan Proyek (Pimpro) perumahan Buana Regency, Sulianto mengaku telah melakukan upaya memanggil konsumen sebelum akhirnya rumah dipindahtangankan. Upaya tersebut diantaranya dengan mengirimkan 2 kali surat panggilan yang dilayangkan melalui kantor pos, ke alamat dimana konsumen nge-kost. Namun Eddy mengaku tidak pernah menerima surat panggilan tersebut. Hingga rumah yang beralamat di Buana

Regency Blok D Nomor 28 Batam Centre ditempati orang lain, tanpa sepengetahuannya sebagai pembeli pertama. Upaya untuk meminta penjelasan kepada pihak pengembang perumahan telah dilakukan. Namun tidak ada titik temu sebagaimana diharapkan, bahkan solusi yang ditawarkan justru dinilai sangat merugikan dirinya sebagai konsumen. "Solusi yang ditawarkan pengembang hanya akan mengembalikan sesuai dengan aturan main perusahaan yakni lebih besar pemotongan daripada dana yang dikembalikan. Sebelum rumah diperjualbelikan, sebanyak Rp24juta telah masuk selama mencicil angsuran perumahan dan tidak ada

12 Imigran Srilangka Ditangkap NONGSA — Direktorat Polisi Air (Dit Poair) Polda Kepri menangkap tiga orang yang diduga sebagai penyalur imigran gelap asal Srilangka di Hotel Minang Jaya, Minggu (29/4) sekitar pukul 01.30 WIB. Mereka yakni Zulkarnaen Iwan warga Lombok, Ichsan warga Lombok dan Mahmud warga Lombok. Bersama dengan ketiga tersangka ini, polisi mengamankan 12 Orang imigran gelap yang berasal dari Sri Lanka yang terdiri dari empat wanita dan delapan lelaki. Ke-12 imigran gelap ini

dikembalikan," ungkapnya. Menurut Eddy, dirinya juga telah bertemu dengan pembeli yang saat ini menempati rumah di Buana Regency Blok D Nomor 28 Batam Centre ini. Menurut keterangan pemilik rumah saat ini, rumah sudah

tidak mengantongi dokumen keimigrasian apapun untuk masuk ke Indonesia melalui pelabuhan tikus di Batubesar, Nongsa, Minggu (22/4) lalu. Informasi di lapangan, tertangkapnya ketika penyalur dan para imigran gelap ini merupakan pengembangan dari tangkapan Satuan tugas (satgas) People Smugling Bareskrim Polri. Sebelumnya, satgas menciduk jaringan penyelundup imigran gelap, Guntur di Hotel Travel Taman Sari, Jakarta Barat, Kamis (5/4) lalu.

CMYK

Selanjutnya, anggota Subdit Gakkum Dit PolAir Polda Kepri melakukan lidik. Hingga diperoleh informasi masuknya imigran dari Malaysia menggunakan Speed Boat di Perairan Batu Besar Nongsa. Dari pengembangan, para penyalur dan imigran gelap itu berada di salah satu hotel. "Mereka tersebar di empat kamar. Akhrinya dilakukan penggerebekan hingga ditemukan tersangka dan imigrannya," ujar Kabid Humas Polda Kepri, AKBP Hartono kemarin. Selanjutnya, tersangka dan imigran

dibawa ke Mako Dit Polair Polda Kepri untuk proses penyidikan lebih lanjut. Dari pengerebekan ini, polisi mengamankan barang bukti yakni 12 Orang imigran gelap asal Srilanka, 3 WNI Diduga sebagai Penyelundup imigran tersebut, uang sebesar Rp 2,5juta. dan slip penerimaan uang melalui Western Union. Tersangka melanggar Pasal 120 UU No 6 Tahun 2011 tentang Imigrasi, Ancaman Hukuman Minimal 5 ( Lima ) tahun penjara dan maximal 15 tahun penjara dan denda Rp500 Juta. (doz)

NOV IWANDRA

BERSIHKAN RUMAH — Warga bersama keluarga Samsudin sedang membersihkan sisa-sisa kebakaran di kavling Sagulung Bersatu, Senin(30/4).

AC Konslet, Rumah Terbakar SAGULUNG — Diduga akibat arus pendek listrik (konslet), rumah milik Samsudin warga kavling Sagulung Bersatu blok K/13, RT04/RW09, Kelurahan Sungailekop, Kecamatan Sagulung hangus dilalap si jago merah, Senin (30/ 4) sekitar pukul 10.30 WIB. Informasi di lapangan, saat kejadian naas terjadi, pemilik rumah sedang kerja. Dirumah hanya ada istri dan anak-anaknya yang masih kecil. mereka sedang asik menonton televisi yang terletak di ruang tamu. "Tiba-tiba kami mendengar suara teriakan orang minta tolong, ada terbakaran....kebakaran...," kata Juventus, ketua RT setempat menirukan teriakan warga

yang melihat kejadian. Teriakan tersebut bagai magnet yang mengundang warga lainnya. Tidak berapa lama kemudian, warga berdatangan ke lokasi kejadian, dan berusaha untuk memadamkan api dengan peralatan seadanya. Kurang lebih 35 menit warga gotong royong, akhirnya api bisa dipadamkan. "Mobil pemadam kebakaran tiba setelah api dipadamkan warga," katanya lagi. Rumah Samsudin yang terbakar adalah di bagian plafon dan beberapa perlengkapan lainnya. Untung api tidak sempat menjalar ke rumah lainnya. "Kalau saja warga tidak cepat ambil tindakan, tentu akibatnya akan sangat parah

dan fatal. Karena rumah yang ada di sini sangat padat, tentu api akan mudah menjalar pada rumah yang lain," papar Juventus kelelahan dan basah. Lurah Sungai Lekop, Agus Salim mengatakan, turut berduka cita atas musibah yang telah menimpa keluarga Samsudin. Namun yang penting tidak ada korban nyawa atas musibah tersebut. "Hingga saat ini, belum ada laporan dari RT/RW setempat ke kelurahan tentang berapa kerugian korban. Kita semua ikut berpatisipasi dan membantu. Kita mengusulkan ke Dinas Sosial agar bisa mendapatkan bantuan dari pemerintah," ujar Agus. (cw41)


12

LINGGA Selasa,

1 Mei 2012

Ulah Sopir Dinilai Matikan Buruh Dialog Kadishub dan Buruh

BP3AKB Sosialisasikan KPA Lingga LINGGA — Badan Pemberdayaan Perempuan Perlindungan Anak dan Keluarga Berencana (BP3AKB) Kabupaten Lingga melalui Bidang Perlindungan Anak akan mensosialisasikan pembentukan Komisi Perlindungan Anak (KPA) di Kabupaten Lingga mulai tanggal 8-10 Mei. Pembentukan KPA karena banyaknya kekerasan yang terjadi terhadap anak. Kepala Bidang Perlindungan Anak Kabupaten Lingga, Hermansyah, A.Md, mengatakan sosialisasi yang akan dilakukan ini untuk memberikan informasi, pengetahuan, wawasan dan pemahaman tentang kebijakan pemerintah menyangkut tugas pokok dan fungsi, kedudukan dan mekanisme serta tata cara pembentukan Komisi Perlindungan Anak di Kabupaten Lingga. " Selain untuk mengetahui tata cara pembentukan KPA, tujuan sosialisasi juga untuk membangun kesepahaman dan kesadaran serta kepedulian tentang pentingnya KPA," katanya. Untuk peserta sosialisasi, kata Hermansyah, terdiri dari unsur pemerintah, DPRD, Polri, tokoh masyarakat, Lembaga Adat, Tokoh Pendidik, LSM, serta tokoh pemuda lainnya. Bertindak sebagai narasumber pada sosialisasi tersebut staf Kementrian Pemberdayaan Perempuan dan Komisi Perlindungan Anak Indonesia. " Sebelumnya, kasus-kasus terhadap anak sering terjadi. Bahkan di Lingga memang belum ada Komisi Perlindungan Anak," ujarnya. Dengan demikian, Hermansyah, berharap dengan diadakannya sosialisasi tersebut akan menumbuhkan kesadaran masyarakat dan pemerintah untuk mendorong terbentuknya Komisi Perlindungan Anak Daerah di Kabupaten Lingga yang akan menangani permasalahanpermasalahan perlindungan anak. (cw60)

LINGGA- Kepala Dinas Perhubungan Komunikasi dan Informasi Kabupaten Lingga Muzamil Ismail berdialog dengan sejumlah buruh, sopir angkutan pelabuhan Jagoh, Dabo Singkep, Senin (30/4). Oleh: Jefriadi, Liputan Lingga Langkah tersebut dilakukan selain bertujuan mewujudkan pelabuhan yang tertib dan nyaman juga untuk menghindari hal-hal yang tidak di inginkan. Sebelumnya buruh-buruh tersebut mengeluhkan ulah sopir angkutan yang mencari penumpang juga ikut mengangkut barang penumpang. Tindakan tersebut dinilai mematikan mata pencaharian para buruh di pelabuhan ini. " Kami minta kedepan supir dilarang masuk sampai ke ujung pelabuhan. Biar mereka di pagar pertengahan pelabuhan saja menunggu penumpang. Karena mereka sering mengangkut barang penumpang yang mereka dapat. Ini tentunya tidak bisa diterima oleh para buruh di sini, "kata Madi, mewakili temanteman buruh lainya. Fran, perwakilan sopir yang hadir pada pertemuan itu berjanji akan mempertimbangkan

keluhan buruh tersebut. Akan tetapi ia meminta agar para sopir tetap diizinkan mencari penumpang di dalam pelabuhan saat kapal bersandar. " Kita minta agar kami diizinkan masuk. Namun kedepan kita akan pertimbangkan kepentingan buruh di sini. Kalau barang-barang kecil saya pikir tidak salah dibantu mengangkatnya,"kata Frans. Terkait dengan silang pendapat tersebut akhirnya atas kesadaran bersama, Kadishub Kom dan Info Muzamil Ismail mengambil keputusan sopir angkutan Metro Singkep dibenarkan masuk ke pelabuhan namun mereka hanya di benarkan mencari penumpang. " Untuk barang, supir angkutan tidak dibenarkan mengangkutnya. Jika kesepakatan ini dilanggar maka akan dikenakan sansi tegas oleh organisasi sopir angkutan yang tergabung dalam Metro Singkep. Selain itu, Poter atau buruh juga diminta tertib saat

JEPRIADI/HALUAN KEPRI

DIALOG BURUH — Kadishub Kominfo Lingga Muzamil Ismail saat berdialog dengan sejumlah buruh dan sopir angkutan laut dan darat di ruang tunggu pelabuhan Jagoh Dabo Singkep. Senin (30/4). Juga hadir dalam dialog tersebut Satpol PP, KP3 Pelabuhan Jagoh, Syahbandar Dabo Singkep. mengangkut barang. Dilarang mengambil barang kedalam kapal saat kapal datang. Hal ini untuk mnciptakan suasana pelabuhan yang tertib dan nyaman," katanya mengingatkan. Dalam pertemuan yang juga dihadiri KP3 Pelabuhan Jagoh,Syahbandar.Pol PP tersebut, Kadibuhkomdaninfo Lingga juga akan mentertibkan angkutan penumpang di darat. "Selama ini angkutan yang ada masih menggunakan plat nomor kendaran pribadi. Jadi, kedepan semua angkutan

akan kita tertibkan dan menggunakan plat kuning sebagai angkutan resmi. Nanti hal ini akan kami kordinasikan dengan Satlantas Polres Lingga. Jadi, nantinya hanya kendaraan yang plat kuning saja yang boleh mengambil penumpang di sini. Selain itu untuk angkutan di laut yakni speed kedepan tidak ada lagi speed yang tidak memiliki surat izin. Kedepan mereka harus mempunyai tiga syarat yakni Izin berlayar,SKK dan surat kelayakan kapal dan alat keselamatan penumpang seperti pelampung dan lainya,"Kata

Muzamil lagi. Kesepakatan dalam pertemuan tersebut akan diumumkan dan juga akan dibuatkan dalam bentuk pengumuman yang akan dipasang di pelabuhan Jagoh. " Akan kita umunkan dan nati kesepakatan ini akan kita buatkan selebaran, kita tempelkan di sepanjang pelabuhan Jagoh agar pihak-pihak yang bersangkutan mengerti dan memahami kepentingan bersama. Kita ingin pelabuhan Jagoh ini sebagai pintu gerbang di Kabupaten Lingga tertib dan nyaman,"katanya mengakhiri. ***

Sagu Lenggang Sulit Dipasarkan LINGGA — Sagu lenggang, makanan pengganti beras yang dibuat oleh para ibu rumah tangga di Desa Teluk sulit dipasarkan. Padahal setiap bulannya ibu-ibu tersebut bisa memproduksi 100 kaleng lebih sagu lenggang. " Yang menjadi kendala selama ini minimnya pembeli sagu lenggang," kata Kepala Desa Teluk Machran yang ditemui, Senin (30/4). Machran mengatakan mereka yang bekerja sebagai pengrajin sagu lenggang kewalahan dalam memasarkan sagu lenggang buatannya. Akibatnya, sagu lenggang dengan kualitas super nomor I dan II mereka simpan dulu sampai ada pembeli. Sagu lenggang diolah dari tepung sagu dan menjadi makanan khas warga Desa Teluk. Makanan ini banyak di-

kelolah oleh para ibu-ibu rumah tangga di desa tersebut. Setiap hari 10 ibu rumah tangga memproduksi satu kaleng sagu lenggang. "Di sini banyak pengrajin sagu lenggang menjadikan pekerjaan ini sebagai sampingan, namun kendalanya di pemasaran. Selama ini yang membeli sagu lenggang hanya orang-orang pulau yang sehari-hari bekerja sebagai nelayan," katanya. Menurut Machran, setiap satu bulan warga mampu menghasilkan sekitar 150 kaleng. Pada tahun 2010 lalu

ada pengusaha yang menawarkan pembuatan sagu lenggang sebanyak 40 ton per bulan. Tapi karena terbatas sumberdaya manuasia maka tawaran tersebut terpaksa ditolaknya. " Paling-paling pembeli hanya dari lokal saja, kalau tidak diantar ke Daik. Sesekali ada juga yang minta. Namun kadang-kadang tidak ada. Itulah keluhan dari pengrajin sagu lenggan yang saya dengar," ujarnya. Seorang pengrajin sagu lenggang di Desa Teluk, yang tidak mau dituliskan namanya mengaku telah bekerja sebagai pengrajin sagu kurang lebih setahun. Ia mengaku sagu lenggang berasal dari sagu kotor yang diolah jadi sagu lenggang dengan berbagai proses, salah satunya adalah dengan proses penyinggangan di dalam kuali. (nopriadi putra)


NATUNA

13

Selasa,

27 Maret 2012

Pemkab Akan Kaji SDA Natuna AI — Pemerintah Kabupaten Natuna RAN ANAI akan segera melakukan kajian terhadap sumberdaya energi dan mineral di Natuna. Pasalnya banyak sekali matrial yang diindikasikan mengandung kedua unsur tersebut ditemukan di daerah ini. Oleh: Faturahman, Liputan Natuna

Hal itu kemukakan Kepala Dinas Pertamabangan dan Energi (Distamben) Kabupaten Natuna, Ilham Qauli, kemarin. Ia menyebutkan, indikasi itu sudah terlihat sejak zaman nenek mo-

yang masyarakat Natuna yang selalu menggunakan benda-benda di sekitarnya untuk mendapatkan energi. " Sudah waktunya daerah ini bangkit untuk mengekplorasi

meterial yang ada. Namun hal itu tentu dimulai dengan kajiankajian ilmiah yang didasari pada kajian empiris yang kita dapatkan dari masyarkat. Karena sejak nenek moyang kita dahulu selalu memakai benda yang ada disekitar mereka untuk mendapatkan energi." kata Ilham Qauli di Rumah Makan Gerai Natuna, belum lama ini. Objek kajian yang akan dilakukan Ditamben adalah bendabenda yang sudah lazim dipakai masyarakat Natuna sejak dahulu kala. Terutama dalam mendapatkan energi dan mineral, seperti minyak jarak, batu granit dan pasir kuarsa, yang mana pada

benda - benda tersebut, sesuai dengan hiopotesanya bahwa barang tersebut banyak mengandung mineral yang bisa dipergunakan untuk pembuatan semen dan aspal. " Ya kita mulai dari bendabenda yang sudah menjadi pengetahuan umum dan yang sudah lazim dipakai dari dulu oleh moyang kita, seperti batu granit, pasir kuarsal, akar bakau dan lain sebagainya. Kita berhipotesa bahwa barang itu bisa dipakai untuk membuat semen aspal dan lain sebagainya," terangnya lagi. Sementara itu, benda - benda tersebut di atas, bahkan ada yang sudah diekspor ke luar negeri oleh warga seperti batu granit dan pasir kuarsal itu sejak lama sudak dijual ke negeri Cina, Thailand dan Singapura serta Malaysia. " Bahkan batu granit yang kita lihat sudah dipecah-pecah oleh warga yang ditempatkan di pinggir - pinggir jalan itu. Oleh warga akan dijual ke Cina, Thailand, Singapura dan bahkan Malaysia, "katanya. Dalam peroses pengkajian itu, pihaknya akan melibatkan para ahli dan kaum profesional. Pihaknya sudah mulai melobi ke Universitas Gajah Mada (UGM) Yogyakarta dan Lembaga

Ilmu Pengetahuan Indonesia (LIPI) bahkan Ikatan Cendekiawan Muslim Indonesia (ICMI)

juga akan terlibat langsung dalam upaya pengkajian itu. " Kita sudah lobi pihak UGM, LIPI bah-

kan ICMI juga akan kita libatkan langsung dalam kajian itu nanti." *** pungkasnya.***

NET

MELAKUKAN KAJIAN — Material yang mengandung energi dan mineral cukup banyak ditemukan di Natuna. Karena itu, Dinas Pertambangan dan Energi Kabupaten Natuna mencoba melakukan kajian terhadap material tersebut. Foto kondisi alam Natuna yang diambil belum lama ini.

Menikmati Alam Batu Besantai BATU TU Besantai terletak di Desa Sepempang BA Kecamtan Bunguran Timur. Batu Besantai berjarak lebih kurang lima kilometer dari Kota Ranai. Sangat mudah di tempuh dengan kendaraan roda dua dan atau roda empat dengan waktu tempuhnya sekitar 20 menit. Warga setempat menamainya dengan Batu Besantai, disebut demikian karena pantai berbatu itu memang tempat bersantai favorit warga yang ingin bercengkerama menik-

mati semilir angin serta pemandangan, terutama saat menjelang senja. Fasa depan (bibir pantai) Batu Besantai adalah hamparan bongkahan - bongkahan

batu besar, yang memenuhi hampir sepanjang bibir pantai hingga lokasi yang menjorok kearaha laut. Batu-batu yang berdiam di situ umumnya berbentuk lonjong, pipih dan dan berpermukaan datar. Sehingga memudahkan pengunjung untuk naik dan duduk bersantai di atasnya sembari menikmati semilir angin laut. Waktu yang paling tepat untuk mendatanginya adalah pada waktu senja, dimana para pengunjung akan disuguhkan dengan pemandangan yang luar biasa indah yakni, peman-

dangan Sunset (matahari terbenam) dengan warna kuningnya yang memukau. Sambil menikmati pemandangan itu pengunjung juga bisa memancing dari atas batu itu. Perairan di sekitar Batu Besantai dikenal kaya akan ikan -ikan karang yang berukuran kecil dan beraneka ragam jenis dan rupa. Penduduk sekitar biasanya menangkap ikan di perairan itu dengan cara menjala atau menjaring, sehingga lebih mudah dan hasilnya pun cukup me(leh) limpah.(leh)


CMYK

14

FOKUS PENDIDIKAN Selasa,

Tokoh Dunia Meninggal oleh Karyanya Para Tokoh Dunia. Pertama, James Heselden meninggal paada 26 September 2010. James Heselden, pemilik perusahaan Inggris Hesco Bastion, perusahaan yang memproduksi Segway, meninggal akibat mengendarai kendaraan roda dua itu. Pria berusia 62 tahun itu tergelincir ke dalam jurang 30 kaki, jasad dan Segway-nya ditemukan di sungai, di dekat kediamannya di West Yorkshire, Inggris. Kedua, Harry Houdini, terkenal dengan berbagai trik jenius yang

TOKOH merupakan seorang terkemuka atau kenamaan yang memiliki peranan dan pengaruh penting dalam suatu bidang tertentu atau aspek kehidupan dalam masyarakat. Tokoh merupakan istilah untuk orang yang tenar, misalnya 'tokoh politik', 'tokoh yang tampil dalam film', 'tokoh yang menerima penghargaan' dan lainlain. Berbagai keunikan yang dimiliki seseorang dapat menjadikannya tenar atau terkenal baik itu secara lokal atau mendunia. Inilah Sekelumit Kejadian Meninggalnya

ia ciptakan. Pada 31 Oktober 1926, Houdini yang saat itu berusia 52 tahun, meninggal akibat operasi usus buntunya gagal. Houdini dikubur dibaringkan pada kotak tempat ia biasanya mempertontonkan trik ilusi terkenalnya: “buried alive (dikubur hidup-hidup)”. Ketiga Marie Curie, merupakan korban dari penemuan dan eksperimennya sendiri: unsur radioaktif. Marie menemukan dua unsur radioaktif radium dan polonium. Curie meninggak pada 4 Juli 1934, di usia ke-66 tahun akibat anemia aplastic, sebuah kondisi di mana sumsum tulang tidak lagi mem-

1 Mei 2012

produksi sel darah yang baru. Keempat adalah Thomas Andrews, salah seorang arsitek kapal Titanic, asal Irlandia yang saat itu berusia 39 tahun. Sebagai seorang pembuat kapal yang bertugas mengawal kapal besutannya, Andrews turut dalam perjalanan perdana Titanic. Pada 15 April 1912, Thomas pun ‘mengiringi’ ajal kapal besar itu bersama para penumpang lainnya. Dan kelima Horace Lawson Hunley, seorang legislator, pengacara, sekaligus insinyur marinir bagi tentara konfederasi AS dan penemuan terkenalnya adalah

kapal selam. Pada ujicoba ketiga, kapal selam itu tiba-tiba tenggelam bersama seluruh krunya. Setelah hilang selama 132 tahun, akhirnya jenazah Hunley ditemukan di dasar Samudra Atlantik, di dekat Charleston Harbour. Keenam Alexander Bogdanov – Bogdanov pada tahun 1928 berhasil mengujikan alat transfusi pada dirinya hingga 11 kantung. Namun, yang ke 12 ternyata fatal, Bogdanov kemudian meninggal. Para peneliti terbelah mengenai penyebab meninggalnya ilmuwan 55 tahun itu. Ada yang mengatakan ia terkena penyakit infeksi

darah, inkompatibitas jenis darah, atau bahkan bunuh diri. Ketujuh adalah William Bullock, pria kelahiran New York, tahun 1813, yang menemukan alat press c etak putar. Alat ini bekerja mengepres dengan memutar rol kertas secara kontinyu. Bullock secara tak sengaja tubuhnya tertarik oleh putaran mesin. Kakinya luka oleh mesin ini. Belakangan pria yang saat itu berusia 54 tahun itu, mengalami infeksi dan meninggal dengan kakinya yang telah membusuk. (net)

Usai UN, Siswa Keluyuran Malam PARA pelajar kelas akhir mengaku merasa bebas dan lega setelah menjalani Ujian Nasional (UN). Mereka juga bisa melakukan segudang kegiatan yang tertunda mulai dari acara jalan-jalan bersama teman, balapan liar, hingga keluyuran malam dan pesta minuman keras (miras). Oleh: Tim Fokus Pendidikan, Liputan Batam Misalnya tradisi balapan liar usai UN ini sekarang menjangkit lagi. Hampir setiap malam di jalanan sepi selalu dijadikan ajang balapan liar, seperti di kawasan Batam Centre samping Masjid Raya, di daerah Bengkong Sadai, dan di jalan Sungai Panas, serta di depan Mega Legenda. Tempat-tempat inilah yang cukup stategi bagi mereka untuk dijadikan arena balapan liar yang setiap malam selalu menghiasi jalanan sepi. Tak hanya kegiatan balapan liar saja, malah para pelajar ini juga terlibat pesta minum-minuman keras (miras), serta keluyuran ditempat hiburan malam. Sayangnya peno mena seperti ini belum ada tindakan tegas dari instansi terkait. Begitu pula pihak sekolah tidak bisa berbuat banyak, dikarenakan kegiatan belajar mengajar (PBM) sudah berakhir. “Habis pusing banget ngerjain soal UN kemarin. Ya untuk menghilangkannya ya udah minum-minum aja sama teman-teman. Kalau gak yang dibawa balapan tarohan, kalo menang buat minum-minum," ujar Anto yang mengaku pelajar SMK ini. Tak jauh berbeda dilakukan Rendy. "Iya jadi lebih lega dan tenang setelah UN selesai. Malah aku manfaatkan buat kumpul-kumpul sama kawan gang motor sambil ngetrek, karena kemarin sempat tertunda demi persiapan UN," aku Randy

siswa SMP dengan nada ceria. Lain lagi kegiatan dilakukan Nurul, ia lebih memilih ke warnet chating seharian, karena tidak ada lagi kegiatan yang bisa ia lakukan. Begitu pula dengan Rafi, ia mengaku sudah lama tidak pergi ke diskotik dan kumpul dengan teman-temannya. "Ya kumpul teman mau apa lagi, tugas sekolah gak ada. Jadi sekarang waktunya kita bebas menikmati acara anak muda," katanya. Rafi bersama delapan rekannya yang sama-sama kelas III SMA mengaku lega dan bebas melakukan kegiatan sesuka hatinya. Karena orang tua mereka juga tidak pernah melarang pulang pagi, lantaran sudah tidak sekolah lagi. "Justru orang tua gak apa-apa pulang pagi, gak pernah juga tuh nanyain aku ngelakuin apa. Senang aja tak terbebani lagi pelajaran sekolah," jawabnya. Seperti pengakuan dari Kepala Sekolah SMAN 8 Batam, usai UN para siswa tidak ada kegiatan PBM hanya saja sekolahnya menyediakan informasi dan memberikan pengarahan akan perguruan tinggi yang akan dituju siswa. "Siswa yang tidak hadir tidak kita beri sanksi, karena sudah tidak ada lagi kegiatan PBM. Namun bagi yang hadir kita kasih motivasi, atau pengarahan terhadap pilihan perguruan tinggi yang akan mereka tuju," ujar Kepala Sekolah SMAN 8 Batam, Dewi menjawab Haluan Kepri.

IST

SERAHKAN PIAGAM — Kepala Sekolah SMPN 9 Batam, Dra Hj Zurnelis, menerima piagam dan piala dari regu putra dan putri yang berhasil menjadi juara I dan II untuk tingkat Provinsi pada ajang lomba pramuka LT IV di Bintan, beberapa hari lalu.

Sularno

Cemas Nunggu Hasil UN TIDAK semua pelajar kelas akhir usai UN digunakan untuk kegiatan negatif. Namun sebagian siswa juga malah waktu kosong ini dimanfaatkan untuk mencari kerja atau informasi seputar perguruan tinggi yang akan mereka tuju. Malah ada juga para siswa mengelar bakti sosial berupa menyumbangkan seragam sekolah mereka untuk adik kelasnya. Memang untuk pelaksanaan UN tingkat SMA dan SMP sederajat telah usai. Namun, bukan berarti perjuangan telah usai. Sekarang mereka justru merasa harap-harap cemas. Banyak cara yang dilakukannya sembari menanti pengumuman hasil UN. Untuk beban para peserta mungkin sedikit berkurang. Tapi tetap saja perasaan belum sepenuhnya lega, pilihan yang dilingkari dengan pensil khusus jenis 2B pun terus membayangi. Belum ada kepastian, apakah mereka lulus atau tidak lulus ujian sehingga harus mengulang dari awal. Mengisi waktu senggang jelang pengumuman,

para peserta jelas banyak meluapkan kepenatan mereka. Ada yang sering-sering mengunjungi tempat hiburan atau rekreasi, semakin mendekatkan diri pada Sang Pencipta dengan rajin beribadah. Ada pula yang sibuk bernazar, jika nantinya lulus UN maka akan melakukan sesuatu sesuai janjinya. Ramona misalnya siswa kelas XII SMA ini punya perasaan yang sama menegangkannya ketika berhadapan dengan lembar soal ujian. “Wah, menunggu hasilnya ini sama tegangnya seperti kita lagi ngerjain soalsoal UN kemarin,” tutur Ramona. Ia merasa bahwa pelajaran matematika menjadi momok yang sangat dikhawatirkan kelulusannya. Namun dirinya optimis dapat menghasilkan nilai yang maksimal. Bahkan, setelah berjuang dengan berupaya keras saat ujian lalu. Hal yang senada juga diungkapkan Kristian. Cowok ganteng ini juga mengaku bahwa perasaan khawatir terus mengganggu. "Kegiatan paling lebih

Serba-serbi Pendidikan

Dwi

Namun demikian kata Dewi, pihaknya selalu mengingatkan agar para siswa tetap berdoa karena hasil UN belum diumumkan. "Motivasi tetap kita berikan, malah untuk doa UN ini sudah kita lakukan sebelum UN, karena keinginan kita anak didik bisa lulus 100 persen. Begitu pula dengan orang tua murid, pada perpisahan juga kita ingatkan agar mengawasi anaknya, karena sama-sama ingin UN lulus," jelasnya.

Desmizar

Diansyah

Berbeda dengan para pelajar di SMKN 5 Batam, usai UN justru para pelajar kelas akhir ini mengikuti bursa kerja dengan cara kerja separoh waktu. Bahkan ada juga yang melamar kerjaan keperusahaan. "Mereka ikut bursa kerja, namun ada juga yang mencari informasi masuk perguruan tinggi," tempas Kepala Sekolah SMKN 5 Batam, Agus Sahir. Sementara Kepala Sekolah

banyak melakukan aktivitas bareng teman agar tidak galau menunggu hasil ujian," katanya. Begitu pula dengan Deny, ia malah lebih banyak berdoa sesuai nazarnya.

tidak belajar lagi dan diistirahatkan dirumah , namun untuk hari Sabtu diwajibkan hadir guna mendapatkan informasi terbaru, serta mengembalikan buku BOS yang dipinjam. "Kalau memang ada siswa keluyuran dan balapan liar, mungkin mereka tidak ada kegiatan di rumah merasa jenuh. Kita harapkan orang tua kerjasama dengan sekolah untuk mengawasinya, karena takut terjadi hal-hal yang kurang diinginkan," katanya. Berbeda dengan pelajar SMPN 6 Batam, mereka masih wajib hadir datang kesekolah karena masih ada ujian yang harus dijalani para siswa. "Siswa masih diwajibkan datang kesekolah, karena masih ada ujian RSBI," jelas Kepala Sekolah SMPN 6 Batam, Sularno.***

Malah bila lulus nanti ia iangin memeluk orang tuanya meminta maaf. "Aku punya niat bila lulus akan memeluk orang tua," akuanya. (cindy, riandy, cintya)

IST

BERBAGAI ungkapan dirasakan siswa saat menerima hasil kelulusan UN pada tahun lalu. Tidak jarang siswa yang meluahkan rasa kegembiraan atau kesedihan ini karena lulus atau tidak lulus UN dengan menangis histeris.

Regu Pramuka SMPN 9 Batam Wakili Tingkat Nasional

Pada Ajang Lomba Pramuka LT-V

SETELAH SMPN 9 Batam berhasil memboyong juara I pada ajang Lomba Regu Pramuka Penggalang Tingkat Provinsi Kepri (LT-IV). Kini regu beranggotakan SM Bagaskara, M Adi Prasetio, Irwanda, Dzaski, M Ichsan, Agung Saputra, dan M Eka Putra, sudah siap menjadi Duta Pramuka mewakili Provinsi Kepri pada ajang Lomba Regu Pramuka Penggalang Tingkat Nasional (LT-V ) diadakan di Bumi Perkemahan Pramuk a, Cibubur, Jakarta, mulai 4 Juli hingga 10 Juli 2012 mendatang. Regu Pramuka Putra dari SMPN

SMPN 20 Batam, Diansyah, juga mengatakan usai UN ini para siswa kelas akhir tidak ada kegiatan PBM. Hanya saja mereka diwajibkan hadir untuk berlatih memAgus persiapkan pargelaran Seni. Namun demikian dirinya tetap mengingatkan agar para siswa tetap berdoa supaya lulus UN dengan nilai terbaik. "Malah habis UN kita kumpulkan agar selama mengisi waktu kosong menunggu hasil UN mempergunakan waktu sebaik mungkin jangan keluyuran apalagi balapan liar," kata Diansyah lagi. Sama hanya dengan Kepala Sekolah SMPN 29 Batam, Dra Desmizar, meski siswa kelas akhir

9 Batam ini, cukup berprestasi pada ajang tingkat provinsi, mereka berhasil memyisihkan 80 peserta dari pewakilan kabupaten/Kota dengan mengumpulkan 12 medali emas untuk 38 bidang yang dilombakan. Sementara untuk regu pramuka putri dari SMPN 9, hanya berhasil menduduki peringkat ke II dengan perolehan 9 emas. Menurut Bagaskara dan Adi mewakili rekan lainnya, dirinya

REGU Pramuka SMPN 9 Batam ini akan mewakili Provinsi Kepri diajang tingkat Nasional di Cibubur, Jakarta pada 4 Juli mendatang.

merasa bangga sekaligus tanggungjawab yang berat karena akan mewakili Provinsi pada ajang

tingkat nasional nanti. Namun mereka optimis akan memberikan yang terbaik dan berlatih teus

TIM Fokus Pendidikan Redaktur : Arment Aditya. Tim Liputan : Wartawan Sekolah (ws), Riandy , Cindy, Chintya dan Via

CMYK

dengan mengevaluasi kekurangan ketika lomba tingkat Provinsi. "Kekurangan kita pada cabang bongkar pasang tenda, kemarin hanya mamapu 16 menit dari 30 menit disedikan panitia, seharusnya bisa menyelesaikan 9 menit. Namun anadalan kita pada cabang Semapore dan morse yang diwakili Agung dan Adi nilainya cukup sempurna," ujar Bagaskara sambil diamini teman lainnya. Mereka merasa yakin bisa mengikuti lomba pramuka tingkat nasional, meski harus menjalani 50 lomba lebih. Pasalnya bekal ilmu kepramukaan yang diberikan sekolah lebih dari cukup. Hal ini terbukti setiap kejuaraan pramuka selalu menjadi yang terbaik.

Sementara regu prmuka putri SMPN 9 Batam, Annisa, Ceny, Sumarni, Vivi, Rusmini, Dwi, dan Santa Alpira, meski tidak meraih juara pertama, tetap merasa bangga telah meraih juara II Putri, karena peserta yang ikut cukup banyak. Hal ini ia sadari karena persiapan cukup terbatas hanya 2 minggu saja. Mereka bertekad pada ajang lomba lainnya akan mempersembahkan yang terbaik. Regu Pramuka SMPN 9 Batam memang cukup dikenal dengan prestasinya, seperti juara umum lomba antar gudep tingkat sekolah, juara umum DSA antar sekolah, dan masih banyk prestasi lainnya. Bahkan untuk Jambore Dunia di London salah seorang siswanya terpilih mewakili Indonesia.(men)

Redaksi menerima tulisan berupa kegiatan sekolah atau opini pendidikan dari siswa dan guru bisa di e-mail ke harment70@yahoo.com. Informasi lebih lanjut di no Hp: 081277177598 .


15

METRO BISNIS Selasa,

1 Mei 2012

Laba Bersih BII Tumbuh 78 Persen JAKARTA — PT Bank Internasional Indonesia Tbk, Senin (30/4) mengumumkan laba bersih konsolidasi setelah pajak, sebesar Rp267 miliar pada kuartal pertama per 31 Maret 2012. Laba ini tumbuh 78 persen dibandingkan laba bersih pada periode yang sama tahun lalu (per 31 Maret 2011) yakni Rp150 miliar. Siaran pers BII menjelaskan, laba sebelum pajak tercatat sebesar Rp380 miliar atau naik 76 persen dibanding periode yang sama tahun lalu. Kinerja yang membaik ini

terutama didukung oleh pertumbuhan portofolio kredit yang kuat, peningkatan kinerja bisnis inti Bank dan perbaikan pada seluruh operasional Bank. Selain itu,

penurunan beban provisi akibat membaiknya kualitas aset juga memberikan kontribusi pada peningkatan laba. Dato’ Khairussaleh Ramli, Presiden Direktur BII, mengatakan, “Pencapaian pada kuartal pertama 2012 menunjukkan awal yang baik di tahun 2012. Saya optimis dengan prospek pertumbuhan BII yang terus sejalan dengan pertumbuhan ekonomi Indonesia. Kami akan tetap memastikan pertumbuhan bisnis dan kinerja yang berkelanjutan pada seluruh segmen bisnis, dan kami akan terus memperluas pangsa

AC LG

Sambungan hal 16 "Dengan proses kelembaban yang lebih tinggi dapat menjaga kulit tetap lembab dan lembut," kata Erly. Teknologi ini memungkinkan bagi penggunanya untuk selalu menghidupkan AC, meskipun saat Anda tidur. "Menggunakan AC LG ketika tidur tetap nyaman, tidak akan membuat kulit kering. Ion Plasmaster LG akan mensterilkan area 50 kali lebih cepat dari penyejuk udara lainnya. Akan menjaga kehalusan dan kelembapan kulit hingga 15 persen sepan-

jang malam," promo Erly. Selain itu, teknologi cyclotron plasma filter yang teraplikasi di AC tersebut mampu membakar partikelpartikel debu halus serta menghilangkan bakteri hingga 30 persen lebih efisien dibandingkan dengan teknologi plasma filter konvensional. Dan juga terdapat triple filter yang terdiri dari tiga filter yaitu filter VOC, filter formaldehida, filter bau. Gabungan dari berbagai organik berbeda yang berfungsi untuk menghilangkan rasa tidak

nyaman dan nyeri pada mata dan tenggorokan Anda. Sistem penyaringan yang komprehensif dari ion Plasmaster LG yang terdepan akan melindungi penggunadari 99,9 persen jenis kuman, bakteri dan virus. Serta plasmaster auto cleaning yang berfungsi sebagai pembersih otomatis yang komprehensif, mencegah pembentukan bakteri dan jamur pada unit pengubah panas sehingga dapat menghasilkan lingkungan yang nyaman dan menyenangkan.

puter dan bahasa Inggris gratis. Penguasaan Bahasa Inggris ini penting untuk penyesuaian berkomunikasi antara murid dan guru pengajar yang berasal dari Eropa dan Asia. "Kita ada guru asing bersertifikasi internasional dan pengalaman. Kami berharap lulusan Sekolah Globe memiliki kemampuan berbahasa

asing dan SDM berkualitas. Sehingga mampu mandiri, menjadi leader dan berjiwa enterpreneur," ujar Arifin lagi. Ditambahkannya, tersedia juga ekstrakurikuler Bahasa Jepang, Jerman, ballet, olahraga dan pramuka sebagai penunjang kegiatan para siswa/siswi. Biaya wajib bulanan atau SPP untuk ting-

kat PG dan TK sebesar Rp580 ribu per bulan. SD sebesar Rp680 ribu per bulan, SMP Rp880 ribu per bulan dan SMA/SMK sebesar Rp980 ribu per bulan. Sementara untuk biaya tahunan dari tingkat PG sampai SMP dikenakan sebesar Rp1,5 juta dan tingkat SMA/SMK sebesar Rp2 juta per tahun.(tea)

Tiger Solar

Sambungan hal 16 "Alat pemanas air ini bergaransi selama lima tahun dan tahan hingga 15 tahun penggunaan," ujar Sulastri, Senin (30/4). Produk ini memiliki banyak keunggulan, di antaranya menggunakan energi utama matahari untuk memanaskan air, sehingga lebih praktis dan hemat energi listrik. Selain itu, bahan yang digunakan berkualitas tinggi, anti karat, tahan dari ber-

"Selama pameran berlangsung, kita memberikan harga sepesial. Penawaran istimewa ini hanya bisa didapatkan pada pameran kali ini," ujarnya. Selain memiliki banyak kelebihan dari segi kualitas, compresor AC ini juga bergaransi tiga tahun, dan garansi sparepart satu tahun. Informasi lebih lanjut, kunjungi pameran LG di Nagoya Hill Batam. Dapatkan produk-produk berkualitas dari LG dengan harga sepesial.(armat juang)

Daftar Sekarang

Sambungan hal 16 manajemen memberlakukan biaya uang pangkal normal. "Segera daftarkan putera dan puteri Anda selama promo ini. Informasi lebih lanjut, bisa datang ke Sekolah Globe, dan dapatkan biaya formulir pendaftaran sebesar Rp300 ribu," ujarnya.Selama pendaftaran ini, calon siswa/siswi akan mendapatkan kursus kom-

pasar dengan tetap menjaga kualitas aset yang baik.” Kinerja BII pada kuartal pertama cukup meyakinkan. BII mencatat pertumbuhan kredit konsolidasi 23 persen, naik dari Rp56,7 triliun per Maret 2011 menjadi Rp69,8 triliun per Maret 2012. Kredit ini terdiri dari kredit konsumer sebesar Rp25,7 triliun, atau 37 persen dari total kredit. Kredit UKM sebesar Rp17,1 triliun atau 24 persen dari total kredit. Kredit Komersial sebesar Rp8,4 triliun atau 12 persen dari total kredit, kredit korporasi sebesar Rp18,2 triliun atau 26 persen dari total

bagai cuaca. Suhu dan kapasitas air bisa dibaca melalui control digital, yang mempermudah pengguna untuk memantaunya. "Dengan menggunakan tenaga matahari sebagai energi utamanya, menghindari dari polusi udara dan ramah lingkungan," sebut Sulastri. Produk Tiger Solar Water Heater ini bisa digunakan diberbagai tempat dan kebutuhan seperti, rumah sakit, hotel, salon, gedung ber-

tingkat, industri, perumahan dan lain sebagainya. "Tersedia berbagai ukuran yang bisa dipakai di mana saja dan untuk keperluan apa pun," promonya. Saat ini PT Matine Service menggelar pameran di depan Hypermart Nagoha Hill Mall, Batam hingga 14 Mei mendatang. Selama pameran, pembeli bisa mendapatkannya dengan harga sepesial. Normalnya, model NJ 47-15 Rp8 juta, dalam

pameran ini bisa didapatkan dengan harga Rp6 juta saja. "Selama pameran, harga yang kita berikan jauh lebih hemat. Dan hanya bisa didapatkan selama pameran berlangsung," ungkapnya. Informasi lebih lanjut langsung datang ke lokasi pameran atau ke kantor pemasarannya di Komp. Orchid Business Center Blok A No.11 Batam, telpon 0778 700 4598 / 0813 7270 4718. (cw57)

kredit, dan pembiayaan syariah sebesar Rp372 miliar atau 1 persen dari total kredit. Dengan pertumbuhan kredit yang solid pada 31 Maret 2012 aset Bank mencapai Rp96,5 triliun, atau tumbuh sebesar 25 persen dibandingkan periode yang sama tahun 2011. “Tingkat pengembalian ekuitas (ROE) konsolidasi meningkat signifikan dari 8,26 persen pada Maret 2011 menjadi 14,4 persen pada Maret 2012. Dalam mencapai pertumbuhan bisnis yang kuat, Bank telah mengidentifikasi inisiatif produk dari tiap lini bisnis,” katanya.(kcm)

Sambungan hal 16 Selain itu, untuk menambah pengetahuan diselenggarakan Talk Show yang mengangkat tema tren social media di Batam, dan manfaat facebook, twitter, lin-

INT

SEORANG nasabah Bank BII melakukan transaksi di konter bank tersebut barubaru ini. Kuartal pertama 2012 , Bank BII membukukan laba Rp267 miliar.

Dapatkan Gadget kelin, serta google plus. Acara ini dapat diikuti oleh seluruh masarakat Batam khususnya mahasiswa. "Pada tanggal 5 Mei 2012 kita mengadakan talk show

60 Persen

Sambungan hal 16 kemewahan. Serta ditunjang oleh promo istimewa sepanjang Februari hingga akhir Mei mendatang. Dimana setiap pembelian akan mendapatkan diskon penjualan hingga 10 persen serta hadiah langsung AC dan kitchen set. "Kita juga menyiapkan hadiah utama mobil Pajero dan Avanza, serta ratusan hadiah menarik lainnya," ujar Arby. Untuk mendapatkan 1 unit apartemen di Bliss Park, setiap yang berminat, datang langsung ke sekretariat penjualan setiap harinya (Senin Minggu) pukul 09.00-19.00 WIB, atau menghubungi marketing Jessy 0852 6401 1560 dan Riven 0813 992 53281. Dikatakan Arby, keberadaan Apartemen dan Hotel bintang lima plus Bliss Park, merupakan Petronas Twin Towernya Batam yang bisa dilihat langsung dari Singapura. Dan dipersembahkan sebagai upaya untuk mendukung keberadaan Batam sebagai Kota metropolis baru di Indonesia yang sedang mengembangkan konsep kota MICE. "Kita sudah menembus Malaysia dan Singapura, dan ke depan kita mengincar pengusaha China untuk bisa memiliki Bliss Park," katanya. Rencananya, Juni men-

dengan pemateri Reginato Wijaya," ungkapnya. Informasi lebih lanjut bisa menghubungi HP panitia di 0813 6492 8882 / 0778 475 745. (cw57)

datang, Bliss Park akan mengikuti International Property Expo di Hongkong. Diharapkan bisa mendukung para investor China untuk berinvestasi di Batam. Namun sebelumnya Bliss Park akan mengikuti pameran pada Mei di Taman Anggrek, dan Juni di Podomoro City Centre Park, Jakarta. "Trend saat ini, hanya ada dua investasi yang sedang naik daun, yakni investasi properti dan emas. Sehingga keberadaan Bliss Park bisa menjadi jawaban kebutuhan tempat tinggal para ekspatriat yang menjadi top managemen di 700 perusahaan luar negeri di Batam," ujarnya. Keberadaan Bliss Park menjadi jawaban terhadap 4 hal utama. Pertama, potensi wisatawan yang tumpah ruah dari Singapura. Kedua, Kota

Batam menjadi sebagai centre transit bagi para pengusaha dan juga pelancong. Ketiga, untuk melengkapi kebutuhan ekspartiat dan terakhir, keberadaan Bliss Park menjadi investasi yang menjanjikan bagi para pengusaha. Tingginya minat konsumen terhadap keberadaan Apartemen dan Hotel Bintang Lima Plus tersebut, pada kegiatan Family Daya Minggu (29/4) kemarin, sekitar 200 orang pengusaha dan masyarakat Batam hadir, 20 unit apartemen langsung terjual. "Malam ini 20 unit yang terjual, dan kesemuanya berada di atas lantai 10, serta 4 unit lainnya merupakan unit termahal yang berada di lantai 27 atau sama seperti lantai 35 karena berada di ketinggian gunung," ujarnya mengakhiri.(ays)


CMYK Senin, 30 April 2012

PEMBUKAAN

4.160,47

Selasa, 1 Mei 2012

PEMBUKAAN

13.177 PEMBUKAAN

2.741 PEMBUKAAN

9.564,40 PEMBUKAAN

20.889,77

9.183

HARGA ECERAN Rp2.000,HARGA LANGGANAN Rp52.500,UNTUK LUAR KOTA TAMBAH ONGKOS KIRIM

7.426,99 3.034,69

Hunian Tepi Pantai Hanya Rp70 Juta BATAM — Memiliki hunian idaman di tepi pantai dengan harga terjangkau, bukan lagi mustahil. Kini impian itu bisa Anda raih dengan nyata di Perumahan Sun Beach Palace.

Dapatkan Gadget Terbaru di MBCT BATAM — Voice Entertainment menyelenggarakan Mega Bazaar Computer Teknologi 2012 (MBCT ) yang berlangsung pada 1-13 Mei 2012 di atrium timur Mega Mall, Batam Centre. Bazar di ikuti 9 vendor besar yang ada di Batam, menawarkan produk berkualitas dengan harga terjangkau. Owner Voice Entertainment, Novie, menyampaikan, tujuan diadakannya kegiatan tersebut untuk menyatukan seluruh pengusaha elektronik, computer, gadget dan aksesoris lainnya di Batam dalam satu pagelaran. "Kita dari Voice Entertainment menyelenggarakan acara ini, untuk membantu meningkatkan penjualan para vendor. Bazaar ini berlangsung cukup lama, mulai 1-13 Mei," kata Novie, Senin (30/4). Dikatakannya, produk yang dipamerkan merupakan teknologi terbaru yang ada di dunia. Konsep acara high tech ini dipersembahkan untuk masyarakat Batam dan sekitarnya. "Dapatkan produk berkualitas dengan harga bersaing selama acara ini," promonya. Dalam Mega Bazaar Computer Teknologi 2012, sembilan vendor besar terlibat, salah satunya Samsung selaku sponsorship utama. Diikuti vendor lainnya seperti LG, Elektronik Solution (ES), INK (Aksesoris Komputer), Baby Power, Xevian Mobile, Maria Komputer, PT Waki Indonesia, BLC Komputer, Alvano, dan Telkomsel. Bazar juga dimeriahkan berbagai perlombaan yang memperebutkan sejumlah hadiah menarik dari sponsorship. Yaitu, lomba Samsung galaxy note drawing contest, Samsung my dragon fly contest, lomba mengetik, lomba game LAN counter strik. Yang akan diselenggarakan selama acara bazaar dan terbuka untuk umum.

Dapatkan Gadget Bersambung ke hlm 15

Oleh: Tito Suwarno, Liputan Batam

CECEP/HALUAN KEPRI

HARGA PROMO — Marketing PT Batam Marine Services, Sulastri memperlihatkan Tiger Solar Water Heater NJ 47-15 yang ditawarkan seharga Rp6 juta di Nagoya Hill Mall, Batam, Senin (30/4).

Tiger Solar Water Heater Bergaransi 5 Tahun BATAM — PT Batam Marine Services menawarkan alat pemanas air berkualitas, Tiger Solar Water Heater yang bisa menjadi pilihan Anda. Produk ini bergaeransi lima

tahun, saat ini sedang pameran di Nagoya Hill, Batam dengan harga spesial. Marketing PT Batam Marine Services, Sulastri, menjelaskan, Tiger Solar Wa-

ter Heater yang ditawarkan merupakan alat pemanas air yang berkualitas dan hemat energi.

Tiger Solar Bersambung ke hlm 15

Terletak di Tiban, hunian asri dengan pemandangan pantai, menghadap ke Singapura, menjadikan kehidupan lebih menyenangkan. Dipasarkan beberapa tipe rumah di kawasan ini, yaitu tipe 36/66 atau Rumah Sehat Sederhana (RSH) plus, tipe 36/ 72, 36/77,5 atau RSH. Kemudian Rumah Sederhana tipe 36/ 90 dan tipe 48/98, berikut townhouse 60/65. Semua kebutuhan rumah sehat yang menjadi idaman keluarga sehat dan sejahtera Kota Batam bisa terwujud di perumahan tersebut. Ina, Marketing Executive (ME) PT Lautan Intan Permata mengatakan, pengembang Perumahan Sun Beach Palace Tiban ini akan dibangun sekitar 1.000 unit rumah. Dengan penggarapan proyek tahap awal sekitar 400 unit. "Secara bertahap akan kita realisasikan pembangunannya. Kita komit membangun rumah sehat yang didambakan keluarga sehat di kota ini," ujarnya. Meskipun view-nya pantai menghadap ke negeri Singapura, harga rumah yang dipa-

sarkan cukup terjangkau. Pada umumnya perumahan dengan view pantai, di Batam harganya diperkirakan mencapai ratusan juta bahkan milyar rupiah. "Jika beli di sini, cukup bayar mulai dari harga Rp70 jutaan," katanya. Selain rumah, ada juga Townhouse yang dijual di kisaran Rp300 jutaan. Lanjut Ina, ada penawaran bonus berupa gratis SHGB bagi yang membeli rumah khusus tipe 36, tipe 48, dan tipe 88. Dapatkan bonus tambahan berupa taman depan rumah. Sedangkan bonus tambahan lainnya juga akan didapatkan oleh konsumen yang membeli rumah tipe 60 dan tipe 88 berupa gratis pemasangan televisi kabel. Luas area sekitar 15 hektar, sekitar 30 meter dari tepi pantai. Sudah masuk progress pembangunan, bahkan sudah ada yang ready stok untuk rumah tipe 36/90. Di area 30 meter itu diperuntukan lahan penghijauan dengan fasilitas jogging track dan cafe juga club house.***

Daftar Sekarang Banyak Gratisnya Sekolah Globe National Plus

INT

GEDUNG sekolah Globe National Plus tampak megah di Pelita, Batam. Mendaftar sekarang akan mendapatkan potongan uang pangkal.

BATAM — Sekolah Globe berbasis national plus membuka pendaftaran murid baru Tahun Pelajaran 2012/2013. Pendaftaran selama MaretMei akan mendapatkan potongan uang pangkal, dan gratis paket kursus Bahasa Inggris dan komputer. Penerimaan siswa baru dimulai dari level Play Group (PG) sampai tingkat SMA/ SMK. Level PG, mendapatkan potongan biaya uang pangkal cukup besar, yaitu dari normalnya Rp5 juta menjadi Rp3,75 juta. Level TK normalnya Rp4,6 juta menjadi Rp3,75 juta. SD Rp7 juta men-

jadi Rp4,75 juta. SMP Rp8 juta menjadi Rp2,75 juta dan SMA/ SMK uang muka normal Rp8,5 juta menjadi Rp2,75 juta. "Ketentuan ini berlaku selama pendaftaran di bulan Mei ini, karena dua bulan sebelumnya Maret dan April sudah berjalan. Dan untuk pendaftaran Juni masih dalam proses," ujar Arifin, salah satu perwakilan manajemen Sekolah Globe National Plus ditemui di Pelita, kemarin. Menurut Arifin, potongan biaya uang pangkal tersebut tidak berlaku lagi pada bulan Juli nanti karena di bulan itu,

Daftar Sekarang Bersambung ke hlm 15

60 Persen Apartemen Sudah Terjual BATAM — Sejak diluncurkan awal Februari 2012 lalu, marketing Apartemen Bliss Park mampu membukukan penjualan yang fantastis. Terjual 60 persen atau 377 unit dari total 677 unit apartemen di Tower A. "Sekitar 60 persen unit apartemen di Tower A sudah terjual ke pasaran, dan kita berupaya pada Mei ini sisanya sudah terjual semua," ujar Direktur Marketing In-

ternational Bliss Park, Hardy Arby di sela-sela acara Family Day yang digelar di pusat pemasaran Bliss Park, Jl Gunung Bromo Lubuk Baja, Nagoya-Batam, Minggu (29/4) malam. Keberhasilan penjualan tersebut, kata Arby, tak lepas dari keberadaan Bliss Park yang menawarkan investasi fantastis dengan segala

60 Persen Bersambung ke hlm 15

CMYK

IST

DIREKTUR Marketing International Bliss Park, Hardy Arby memaparkan konsep pembangunan Bliss Park kepada peserta Family Day di Pusat Pemasaran Bliss Park, Minggu (29/4).

AC LG Tak Membuat Kulit Kering BATAM — Teknologi Plasmacluster yang terdapat pada Air Conditioner (AC) LG tidak akan membuat kulit kering, kelembaban kulit pengguna akan senantiasa terlindungi. Di samping itu, AC LG juga hemat listrik. Demikian disampaikan promotor LG Batam, Erly, di sela-sela pameran LG di Nagoya Hill Mall, Batam, Senin (30/4). Salah satu AC terbaru LG yang dilengkapi teknologi plasmacluster adalah deluxe low watt. Teknologi Plasmacluster mampu menghasilkan ion positif dan negatif sebanyak 54 triliun dalam kisaran waktu 1 menit.

AC LG Bersambung ke hlm 15

CECEP/HALUAN KEPRI

PROMOTOR LG Batam, Erly memperlihatkan AC Deluxe Low Watt yang hemat energi dan tidak membuat kulit kering di lokasi pameran LG Nagoya Hill Mall, Batam, Senin (30/4).


CMYK

Selasa, 1 Mei 2012 HARGA ECERAN Rp2.000,HARGA LANGGANAN Rp52.500,UNTUK LUAR KOTA TAMBAH ONGKOS KIRIM

Polisi Amankan Dua ABG Jadi Korban Trafiking TANJUNGPINANG - Polres Tanjungpinang mengamankan dua orang anak baru gede (ABG) berasal dari Jawa yang merupakan korban perdagangan manusia (trafiking) di lokalisasi KM 15, Senin (30/4). Kedua ABG yang dijadikan pekerja seks komersil (PSK) tersebut yakni IM (18) dan Er (15).

Muhammad Ishak Anggota Patroli Satpol PP Tanjungpinang

Pegang Teguh Amanah PRIA berbadan atletis bernama lengkap Muhammad Ishak merupakan salah seorang anggota patroli dari Satuan Polisi Pamong Praja (Satpol PP) Kota Tanjungpinang. Selama bertugas menjadi anggota Satpol PP, Ia selalu berpegang teguh terhadap amanah yang diberikan pimpinan. Selain itu, Ishak begitu nama sapaannya, merupakan salah satu annggota Satpol PP yang patuh pada perintah dan loyal kepada pimpinan. Menjadi Anggota Satpol PP, kata Ishak, mesti siap di tempatkan di mana saja. Meski sekalipun harus diturunkan ke daerah konflik sekalipun. Mantan lulusan alumni SMKN 3 Tanjungpinang angkatan 2001 tersebut ini mengaku bangga menjadi anggota Satpol PP.

Pegang Teguh Bersambung ke hlm 18

Oleh: Tengku Bayu, Liputan Tanjungpinang

TENGKU BAYU/HALUAN KEPRI

KORBAN TRAFIKING — Polres Tanjungpinang berhasil menyelamatkan dua orang anak gadis asal Jawa yang menjadi korban perdagangan manusia (trafiking) dilokalisasi KM 15. Kedua anak gadis tersebut dijadikan pekerja seks komersil (PSK) dilokalisasi KM 15 yakni IM (18) dan Er (15).

Kasat Reskrim Polres Tanjungpinang, AKP Suhardi Heri Haryanto mengatakan kedua korban dijanjikan pekerjaan di restoran atau kafe sebelum dibawa ke Tanjungpinang. "Korban diiming-imingi oleh calo yakni Ummi dengan gaji tinggi jika mau bekerja

kepada temannya. Kedua korban tergiur dengan gaji yang dijanjikan tersebut, "kata Suhardi. Awalnya, kata Suhardi, kedua korban tidak mengetahui jika korban akan dipekerjakan di Tanjungpinang.

Polisi Amankan Bersambung ke hlm 18

Gubernur Pertanyakan Permen ESDM TANJUNGPINANG — Gubernur Provinsi Kepri HM Sani segera mempertanyakan peraturan mentri (permen) yang dikeluarkan Menteri Energi dan Sumber Daya Mineral (ESDM) nomor 7 tahun 2012 terkait larangan ekspor bahan baku pertambangan berjenis nikel, besi, mangan, bauksit dan tembaga ke luar negeri yang diberlakukan mulai 6 Mei mendatang. Karena pela-

rangan ini otomatis menutup seluruh aktifitas pertambangan di Kepri. "Hal ini memang telah menimbulkan kegelisahan di kalangan pengusaha tambang di Kepri. Dimana sejumlah perusahaan tambang bakal tutup. Sementara untuk mengolah bahan tambang didaerah kita belum ada pabrik yang mampu melakukannya saat ini. Karena itu Gubernur sudah mem-

bahas hal ini dengan SKPD terkait dan berencana akan meminta penjelasan agar ada solusi yang diberikan," kata Rioano Kepala Biro Humas dan Protokol Pemprov Kepri, Senin, (30/4). Menurutnya, Permen ESDM tersebut sebenarnya sangat bagus dimana nilai ekspor akan meningkat dengan sendirinya jika ekspor di-

Gubernur Pertanyakan Bersambung ke hlm 18

Rutan Idol Keceriaan terlihat jelas diwajah semua penghuni Rumah Tahanan (Rutan) kelas I kota Tanjungpinang, Senin (30/4). Pasalnya, dalam rangka memperingati hari Bhakti Pemasyarakatan, rutan mengadakan acara Rutan Idol. Acara tersebut mendapatkan sambutan positif bagi warga binaan. Soalnya kompetisi diikuti sebanyak 40 orang dan hanya 12 orang warga binaan yang masuk kedalam babak spektakuler. Pemilihan untuk masuk ke babak spektakuler, dilakukan terlebih dahulu penilaian oleh tim juri yang didatangkan dari luar. Salah seorang finalis yang menyanyikan lagu dangdut diiringi joget dangdung 201 warga binaan. Tidak hanya itu, nyanyian peserta itupun mendapatkan tepuk tangan dari teman-temannya yang lain. Kepala Rutan Kelas I Kota Tanjungpinang Mishbahudin mengatakan, kontes Rutan Idol ini merupakan kegiatan pertama yang dilakukan di Provinsi Kepri. Hal ini

Rutan Idol Bersambung ke hlm 18

CMYK


18

TANJUNGPINANG Selasa,

1 Mei 2012

RSUP Harus Transparan Soal Tarif TANJUNGPINANG — Wakil Ketua III DPRD Kepri Iskandarsyah meminta agar Rumah Sakit Umum Provinsi (RSUP) di Batu 8 bisa lebih transparan soal tarif yang berlaku di rumah sakit terkait banyaknya keluhan masyarakat mengenai layanan, terutama soal tarif yang dinilai mahal. Oleh: Darul Qutni, Liputan Tanjungpinang "Kita merasa prihatin juga jika ternyata tarif RSUP lebih mahal dari rumah sakit lain, apalagi tujuan dan visi RSUP yang dicanangkan Gubernur adalah sebagai rumah sakit rujukan di Provinsi Kepri dengan tarif yang murah," kata Iskandarsyah pada Haluan Kepri,Senin, (30/4). Dibangun dengan infrastruktur yang mewah dan lengkap dari sisi pelayanan medisnya, lanjut Iskandar, RSUP diharapkan dapat mengurangi jumlah warga kepri yang berobat hingga ke Malaysia. Tapi jika ternyata dibandingkan dengan rumah sakit lain di Tanjungpinang, tarif RSUP justru lebih mahal maka tentunya hal itu perlu

mendapat perhatian dari semua pihak. "Bagaimana mau bersaing dengan rumah sakit di Malaka kalau ternyata layanan RSUP sendiri tidak sesuai dengan harapan masyarakat yang justeru kebanyakan berasal dari ekonomi menengah ke bawah," ujarnya. Ia berharap hal ini jadi perhatian serius pemerintah daerah terutama pihak pengelola rumah sakit sendiri. Terutama adanya indikasi pemberlakuan tarif ganda, seperti yang dikeluhkan warga akhir-akhir ini. Dimana setelah adanya protes, ternyata tarif tersebut salah hitung sehingga uang keluarga pasien dikembalikan pihak

rumah sakit. "Disengaja atau tidak, ini sudah menjadi preseden buruk bagi RSUP. Kita berharap hal ini tidak terjadi lagi dikemudian hari," harapnya. Beberapa waktu lalu, Indra (32), warga Sungai Kecil kecamatan Teluk Sebong kabupaten Bintan mengeluhkan pelayanan RSUP, saat merujuk Harianto (24) karyawannya, Selasa (24/4) lalu, dimana hanya menjalani operasi ringan dia dikenakan biaya Rp4 juta lebih. Indra kemudian mengatakan ketidak-puasan ini kepada seorang anggota DPRD Kepri, Dalmasri Syam dan beberapa awak media. Bersama Dalmasri, dia pun kembali menghadap perawat di loket RSUP Kepri itu. "Saya cuma mau minta rinciannya. Karena saya rasa biaya ini terlalu besar. Kami orang miskin, bukan orang yang selalu ada uang dan langsung bayar. Dari tadi saya tunggu tapi hasilnya tak ada. Bagaimana managemen RS ini?" tanya Indra kepada perawat yang bertugas di loket. Namun, pengaduannya itu tidak juga membuahkan hasil. Awalnya perawat di

SUTANA/HALUAN KEPRI

KURANG MAKSIMAL — Rumah Sakit Umum Provinsi (RSUP) Kepri, masih kurang dalam memberikan pelayanan kepada konsumennya, terbukti banyak masyarakat yang berobat di RSUP tersebut mengeluh dengan pelayanannya yang kurang memuaskan. foto diambil beberapa waktu lalu.

Pegang Teguh

Sambungan hal 17 "Kita sebagai anggota harus loyal dan siap pada perintah pimpinan,"tutur Ishak saat bincang santai, Senin (30/4).

Mantan alumni SMPN 1 Tanjungpinang ini menambahkan, sebagai anggota Satpol PP, tentunya ia siap menjalani tugas dan membantu

pemerintah didalam memberikan pelayanan maksimal kepada masyarakat serta pimpinan. "Yang jelas, tetap sema-

menutup perusahaan pertambangan bauksit, tetapi menganjurkan agar semua penambangan bauksit yang akan diekspor harus diolah terlebih dahulu. Kata Zul, selama ini pengusaha bauksit, selalu mengirimkan atau mengekspor bauksit yang masih mentah keluar negeri. Jadi, berdasarkan Permen itu, pengusaha bauksit, harus mengolah terlebih dahulu untuk dijadikan barang jadi seperti almunium. "Pengusaha sekarang agak resah dengan Permen itu. Karena mereka belum memiliki pabrik untuk me-

ngolah bauksit di Tanjungpinang, "tuturnya. Menurut Zul, selama ini, harga bauksit mentah dijual per ton antara US$ 17 sampai US$ 20. Tetapi jika bauksit sudah diolah, dijual dengan harga berkisar US$ 200/ton. Disebutkan, di Kota Tanjungpinang ada 6 perusahaan yang memiliki Izin Usaha Pertambangan (IUP) seperti, PT Antam Resourcindo, PT Perjuangan, PT Kereta Kencana Bangun Perkasa, PT Syahnur, PT Pippo Jaya dan PT Alam Indah Purnama Panjang. Direktur PT Sahnur, Sahjoni mengatakan, terbitnya

Permen ESDM nomor 07 tahun 2012 membuat para pengusaha pertambangan resah. Indonesia belum saatnya membuat pabrik, dikarenakan mineral bouksit memiliki 5 unsur mineral yang harus dipisah dan pengerjaan tersebut sangatlah sulit serta memerlukan biaya cukup tinggi. "Negara kita dan negara luar sangat saling membutuhkan. Dalam hal ini, tentunya pemerintah dapat mengambil kebijakan untuk kepentingan nasional dan jangka panjang serta memperhatikan pengusaha lokal demi kemajuan daerah," katanya.(rul)

Polisi Amankan

Sambungan hal 17 Pelaku trafiking, berinisial Am jadi buron pihak kepolisian. Polisi bekerja sama dengan pemerintah daerah

ngat dan selalu berjuang dengan gigih dalam menjalani tugas sehari-hari,"ujar pria kelahiran Tanjungpinang 1981 silam tersebut. (cw40)

Gubernur Pertanyakan

Sambungan hal 17 lakukan setelah bahan tambang tersebut diolah terlebih dahulu. Tapi jika dalam pelaksanaannya dipaksakan tentunya akan menimbulkan berbagai konsekuensi diantaranya akan adanya perusahaan yang tutup yang berakibat timbulnya pengangguran. "Tujuannya bagus, tapi kalau pelaksanaannya dipaksakan tentunya akan menimbulkan permasalahan juga diantaranya pengangguran," imbuhnya. Kabid Pertambangan KP2KE Kota Tanjungpinang Zul Hidayat mengatakan, Permen itu bukannya untuk

loket itu beralasan, kelamaan Indra menunggu disebabkan oleh banyaknya datadata pasien yang harus diurusnya. Namun, dia kemudian harus mengakui bahwa dia sendiri tidak berwenang mengeluarkan daftar rincian biaya operasi, perawatan dan pengobatan seperti yang diminta Indra. Namun, apa yang diutarakan perawat di loket itu lalu bisa terselesaikan, setelah Dalmasri menelepon kepala Dinas Kesehatan (Dinkes) Kepri, Tjetjep Yudiana. Dalam waktu singkat, wakil direktur (Wadir) Pelayanan Kesehatan dari RSUP Kepri, dokter Sunarto tiba di loket, setelah mendapat ultimatum dari Tjetjep. Dari Sunarto, rincian biaya RS Harianto dijelaskan secara detail. "Jadi biaya Rp 4.417.080 yang sudah kami bayar semalam dikembalikan lagi sekitar Rp 1.730.000. Biaya sebenarnya Rp 2.641.000," papar Indra. Hal ini menjadi perhatian wartawan yang mengikuti kejadian tersebut dimana penghitungan biaya yang dilakukan dapat berubah seketika ketika keluarga pasien meminta rincian biaya. Dan dari beberapa keterangan yang berhasil dihimpun kejadian ini sudah sering terjadi yang pastinya merugikan keluarga pasien dengan adanya mark-up dari biaya ril nya. Sewaktu hal ini dikomfirmasi kepada Sunarto wakil direktur (Wadir) Pelayanan Kesehatan dari RSUP Kepri dia menganggap hal itu adalah hal yang lumrah terjadi. Karena sistim penghitungan biling pasien masih dilakukan secara manual sehingga tidak menutupi terjadinya kesalahan. "Saya yakin ini bukan suatu kesengajaan, maklumlah sistim penghitungan kita masih manual. Dan selisih biaya yang terjadi disini akan kita kembalikan kepada pasien," tandasnya. ***

yakni, dinsos dan KPAID untuk pemulangan kedua korban tersebut ke kampung halamannya.

"Sesuai permintaan korban, kami akan memulangkan kedua korban dalam waktu dekat ini," katanya. Im (18), salah seorang korban mengatakan, di Jakarta ia pengamen. Ia bertemu dengan salah seorang calo yang disebutnya Ummi, dan dijanjikan pekerjaan di restoran Bandara di Jakarta dengan gaji besar. "Saya tertarik dengan pekejaan itu. Ummi juga katakan, ngamen hasilnya kecil, lebih bagus kerja di restoran milik temannya dan gajinya besar," ungkap Im. Setelah menyetujui ajakan itu, Im diinapkan di salah satu hotel di Jakarta sambil menunggu teman Ummi yakni Am datang ke Jakarta. Tragisnya, saat di hotel, Im disetubuhi Am sebanyak dua kali. Korban lainnya, Er (15) asal Semarang yang putus sekolah SMP ini sebelumnya bekerja di salah satu toko material bahan bangunan di Jakarta. Sama seperi Im, ia

terbujuk rayu temannya bernama Nana dengan gaji yang tinggi. "Saya ditawarin dengan gaji yang lebih besar. Saya tertarik jika ada pekerjaan bagus dengan gaji besar, " kata Er. Ternyata, Nana membawa Er ke Ummi dan selanjutnya menyerahkan ke Am. "Untungnya saya tidak diperkosa oleh Am. Am justru langsung membawa saya ke bandara dan langsung naik pesawat," ungkap Er. Pelarian kedua ABG ini karena pertolongan warga yang prihatin dengan nasib mereka. Dimana mereka bertemu pemilik bengkel motor dan diamankan. "Kami ditolong pemilik bengkel motor pagi itu. Kami dibawa kerumahnya dan disuruh istirahat dulu. Kemudian kami dibawa oleh ke Polres ini dan langsung membuat laporan ke Polisi. Sehingga saat ini kami aman dan akan dipulangkan ke kampung halaman," kata Er. ***

Harus Bisa Menyikapi Perubahan Dinamika HUT ke 48 Dharma Pertiwi

TENGKU BAYU/HALUAN KEPRI

DALAM rangka HUT Darma Pertiwi ke 48 tahun, Danrem 033/WP dan juga sebagai ketua pembina, Kolonel Czi Adi Sudaryanto mendampingi istri saat memotong tumpeng pada perayaan HUT Darma Pertiwi yang dilakukan di Aula Kodim 0315/Bintan Tanjungpinang, Senin (30/4). TANJUNGPINANG — Komandan Korem (Danrem) 033/WP sebagai Ketua Pembina Dharma Pertiwi, Kolonel Czi Adi Sudaryanto mengatakan, kepengurusan dan anggota dahrma pertiwi, harus bisa menghadapi perubahan dinamika yang terjadi, serta harus memberikan kontribusi yang positif terhadap lingkungan. Menurutnya, memperingati HUT Dharma Pertiwi ke 48, ada 2 makna yang terkandung yakni, sebagai ungkapan syukur terhadap tuhan dan sebagai wahana instropeksi dan evaluasi terhadap peran dan pelaksanaan tugas organisasi, dan dapat meningkatkan semangat serta motivasi. Ia

mengatakan kepengurusan dan anggota, merupakan modal bagi sebuah organisasi untuk menjalankan tugas pokoknya. "Sepanjang sejarah dharma pertiwi selama ini, kebersamaan dan tekad untuk kepedulian sosial, pendidikan, dan kreatifitas, serta cinta lingkungan guna mewujudkan kesejahteraan prajurit beserta keluarganya," kata Adi. Selain itu, lanjut katanya, ada 3 hal yang terpenting dalam mewujudkan itu semua diantaranya, kebersamaan yang meliputi persatuan atau bersatunya seluruh bagian, kepedulian yang meliputi sikap yang penuh perhatian atau sikap

ikut berperan serta dan kesejahteraan yang meliputi satu kebijakan terkait dengan peningkatan dari sembilan kebijakan lain yang sudah ditetapkan. Adi menyampaikan, ada pesan dan harapan yang tertuju kepada ibu-ibu anggota Dharma Pertiwi seperti, meningkatkan iman dan takwa terhadap tuhan yang maha esa sebagai landasan pengabdian, hendaknya selalu memupuk kebersamaan, kepedulian, saling menghargai, menghormati dan mempercayain satu sama lainnya. "Kita semua senantiasa harus pandai dalam memberikan bekal bagi anakanak, oleh karena itu, hendaklah selalu meningkatkan iman dan takwa terhadap tuhan yang maha esa, tidak hanya itu saja, berilah motivasi kepada anakanak kita, agar dapat membantu perkembangan putraputri kita semua, "ujarnya. Untuk itu, harapan terbesarnya adalah Dharma Pertiwi hendaknya dapat memberikan ketauladanan dan sikap proaktif, serta dapat meningkatkan kesepakatan terhadap situasi dan kondisi yang sedang terjadi. Sehingga, katanya, agar keberadaan Dharma Pertiwi semakin dirasakan oleh manfaatnya bagi keluarga besar TNI, maupun masyarakat dilingkungannya.(cw53)

Johor Baru Tawarkan Kerjasama TANJUNGPINANG — Perkumpulan peladang Kawasan Baru Selatan, Johor Baru, Malaysia menawarkan kerjasama kepada pemko Tanjungpinang untuk menanam buah-buahan. Soalnya, jarak kedua negara ini sangat berdekatan. "Sebelumnya di Singkil, Aceh, kita sudah melaksanakan kerjasama dengan Pemda Aceh dibidang pengolahan minyak kelapa sawit diatas areal ladang sawit seluas 36.000 Hektar. Di daerah tersebut hanya ditempatkan 1 orang manager asal malaysia untuk mengelola, sedangkan tenaga kerja lainnya sebanyak 3000 orang berasal dari Indonesia," ujar Ketua Perkumpulan Peladang Ibrahim Bin Atam saat melakukan kunjungan kerja (kunker) ke Pemko Tanjungpinang, Senin (30/4). Sebanyak 25 orang rombongan perkumpulan Peladang ini disambut oleh Wakil Walikota Edward Mushalli serta di damping oleh Kadis KPPKE, Kadis DPPKAD, Kadis PU, Inspektur Daerah, Anggota DPRD Kota Tanjungpinang dan Staf Ahli Bidang

Pembangunan, di Ruang Rapat Kantor Walikota Tanjungpinang. Atam mengatakan, saat ini Johor Baru sedang membuka Perusahaan Pengolahan Nenas, Sirsak dan Jambu Batu. Saat ini bahan baku tersebut masih didatangkan dari Thailand, untuk itu mereka menawarkan kepada Pemko Tanjungpinang untuk menanam buah-buahan tersebut, karena melihat potensi Tanjungpinang sangat bagus serta jarak antara Johor dan Tanjungpinang yang sangat berdekatan. Tawaran kerjasama ini disambut baik oleh wakil walikota Tanjungpinang, Edward Mushalli. Menurutnya, tawaran tersebut merupakan salah satu peluang untuk satu usaha, yang berarti ikut membantu menurunkan angka pengangguran dan penanggulangan kemiskinan di daerah ini. "Mudah-mudahan kerjasama yang saling menguntungkan dari kedua belah pihak dapat diwujudkan dalam rangka pemberdayaan masyarakat dan peningkatan kesejahteraan,"tegasnya. Kepala Dinas KP2KE Ko-

Rutan Idol

Sambungan hal 17 dilakukan untuk memperingati hari permasyarakatan. Bukan hanya sekedar kontes saja, katanya, melalui kegiatan ini warga binaan bisa mengeluarkan bakatnya, khususnya dalam bernyanyi. Dikatakan Misba, acara rutan idol ini, masukan yang positif bagi warga binaan, selain menunjukkan aksi dan bakatnya, juga akan menghibur warga binaan yang lain.

ta Tanjungpinang, Irianto SH mengatakan, di wilayah Tanjungpinang saat ini masih tersedia sebanyak 3.646 km2 lahan pertanian. Namun, masih banyak terdapat lahan tidur, karena lahan-lahan tersebut marak dijadikan penambangan bauksit. Irianto berencana akan menjadikan lahan tambang tersebut untuk dimanfaatkan penanaman nanas dengan menggerakkan kelompok tani yang ada di Tanjungpinang, dan lahan lain juga bisa ditanami sirsak dan jambu batu karena tanaman tersebut mudah tumbuh di Tanjungpinang. Untuk lebih memantapkan kerjasama kedepan, kedua belah pihak (red-Pemko Tanjungpinang dan Perkumpulan Peladang) sepakat akan membahas kerjasama tersebut lebih lanjut ke depan. Diakhir acara dilakukan pertukaran cinderamata oleh Ketua Perkumpulan Peladang dan Wakil Walikota, kemudian rombongan melanjutkan kunjungan ke kebun koleksi bukit manuk, peternakan ikan lele dan peternakan ayam di kilometer 13, Tanjungpinang. (cw40)

Dikatakannya, kita tidak harus memandang rendah warga binaan, karena mereka masih memiliki kesempatan untuk berubah, jika sudah selesai masa hukumannya. "Kami mencoba untuk memberikan hiburan bagi semua warga binaan disini, kita jangan sampai memandang sebelah mata terhadap mereka, mereka juga manusia yang memiliki hati nurani serta

TENGKU BAYU/HALUAN KEPRI

SALAH satu peserta warga binaan di Rutan kelas I Kota Tanjungpinang dari 12 finalis babak spektakuler yang mengikuti ajang Rutan Idol. Mereka melakukan aksi unjuk gigi dengan menyanyikan lagu dangdut, Senin (30/4). Rutan Idol ialah kompetisi untuk memperingati hari Permasyarakatan yang ke 48 pada tanggal 27 April lalu.

bisa berubah jika hukumannya telah selesai, " ujarnya. Kepala Kantor Wilayah Hukum dan Ham (Kakanwil hum dan ham) Provinsi Kepri Jusuf Hadi mengatakan, acara rutan idol ini bentuk menghindari diskriminasi terhadap warga binaan. Menurutnya, selama ini banyak anggapan masyarakat yang negatif terhadap warga binaan itu sendiri. Sebelumnya, warga binaan sudah ada beberapa kontes seperti perlombaan MTQ, pertandingan bola Voli, melukis dan bahkan sampai ternak ikan Lele. Dia berharapkan, kegiatan rutan idol ini, bisa menjadikan warga binaan lebih baik lagi kedepannya. Selain itu juga, bisa menyalurkan bakat mereka yang telah terpendam selama ini. "Kita kan tidak tahu kedepannya, bisa jadi salah satu warga binaan disini menjadi artis ataupun pengusaha, karena sudah dimodali dengan beberapa program yang telah dimiliki, " kata Jusuf. (tengku bayu)


CMYK

BINTAN

19

Selasa,

Nilai Proyek Bandara Belum Dirincikan Bappeda BINTAN— Munculnya kritikan atas proyek pembangunan bandara di Tambelan dari Komisi II DPRD Bintan enggan ditanggapi oleh Pemkab Bintan. Pihak Bappeda Bintan belum mau merincikan nilai proyek pembangunan bandara itu karena belum melihat Detil Enginering Design (DED)-nya. "Saya tidak tahu berapa besar biayanya. Karena belum dipresentasikan dan saya belum melihat DED-nya," k ata Ketua Bappeda Bintan, Yudha Inangsa, Senin (30/4). Namun demikian Yudha memastikan bahwa angka Rp100 miliar yang disebutkan dewan untuk land clearing itu menurutnya tidak masuk akal. "Itu tidak masuk akal. Sedangkan anggaran untuk seluruh SKPD saja sekitar Rp336 miliar," katanya membantah pernyataan Komisi II di media ini. Yudha menambahkan bahwa ihaknya tidak mau berpolemik dengan dewan soal bandara di media. "Nanti jadi kesannya berbalas pantun. Silahkan langsung tanya Bupati saja," saran Yudha. Terpisah, anggota Komisi II DPRD Bintan asal Tambelan R ahmi Komalawati mengaku secara pribadi dirinya kurang setuju pembangunan bandara tersebut. Sebagai warga asal Tambelan dia lebih setuju jika dana tersebut dialokasikan untuk pembelian kapal cepat. Apalagi yang dia tahu beberapa daerah di Kepri ini masih kesulitan mengelola transportasi udara. "Kita jangan bicara Kepri tapi bicara NKRI. Kita juga harus bicara azas manfaat. Bukannya kita ingin menghalangi pembangunan. Faktanya beberapa daerah seperti Karimun atau Singkep tak hidup lagi lapangan terbangnya, karena tak mampu membiayai biaya operasionalnya.Kita tidak ingin bandara menjadi mubazir karena minimnya penumpang," kata politikus asal Partai Patriot ini.(edy)

Potong Tunjangan Pegawai REZA/HALUAN KEPRI

BINTAN — DPP Himpunan Mahasiswa Kepri Sukses (Hima Keris) meminta kepada Gubernur Kepri, Walikota dan Bupati bersama DPRD agar memotong tunjangan dan insentif daerah, terutama kepada pegawai negeri sipil (PNS) yang sering keluyuran pada jam dinas. Oleh: Reza Fahlepi, Liputan Bintan Hal itu diungkapkan Ketua Hima Keris, Darfiet menyikapi maraknya PNS yang ada di kota dan kabupaten keluyuran saat jam kerja. "Belum lagi baru-baru ini PNS di lingkungan Pemerintah Kota (Pemko) Tanjungpinang dan Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Bintan yang kedapatan dalam razia yang dila-

kukan Satpol PP Kota Tanjungpinang sedang di tempat salah satu massage," kata Darfiet, Minggu (29/4). Mereka yang terkena razia diantaranya terdapat pejabat eselon II dan III sedang pijat, lulur, spa dan sebagainya menggunakan seragam PNS di tempat massage tersebut. Padahal, saat itu masih jam kerja yang

Distamben Akan Turunkan Tim Cek Tambang Bauksit di Lahan Kuburan BINTAN— Dinas Pertambangan dan Energi (Distamben) Kabupaten Bintan segera mengecek ke

1 Mei 2012

lapangan terhadap perusahaan tambang bauksit yang melakukan aktivitas di lahan kuburan di

Tembeling, Kecamatan Teluk Bintan, Kabupaten Bintan. Pengecekan ini dilakukan un-

SERAHKAN BUKU — Wakil Bupati Bintan Khazalik menyerahkan secara simbolis buku pendidikan tentang perundangundangan Lingkungan Hidup Program Adiwiyata sekolah peduli dan berbudaya lingkungan, Senin (30/4). seharusnya memberikan pelayanan kepada masyarakat. "Kami mendukung langkah yang dilakukan oleh Satpol PP yang telah melakukan razia terhadap pegawai sedang pijat saat jam kerja. Ini harus dilakukan secara terus menerus agar memberikan efek jera kepada para pegawai yang selama ini sering mengabaikan kepentingan masyarakat," kata Ketua DPP Hima Keris, Darfiet, Minggu (29/4). Apalagi kata dia, saat ini tunjangan dan insentif daerah yang diberikan kepada seluruh pegawai yang ada di setiap kota dan kabupaten sangat besar dibandingkan dengan daerah lain. Namun sepertinya kinerja

tuk melihat sejauh mana perizinan yang diberikan oleh dinas terkait, apakah telah sesuai atau sama sekali melanggar dari aturan perencanaan tata ruang wilayah (RTRW) yang sudah ditetapkan. "Saya belum tahu adanya penambangan bauksit di lahan kuburan. Nanti atau hari ini, Selasa (1/5) kita akan turunkan tim pengawasan ke lokasi untuk mengeceknya," ujar Kepala Distamben Kabupaten Bintan Wan Rudi melalui pesan singkatnya saat dihubungi, Senin (30/4). Wan Rudi sebelumnya mengatakan, bila ada perusahaan bauksit yang melakukan penambangan di luar dari izin Kuasa Penambangan (KP), segera laporkan agar bisa ditindaklanjuti. Karena penambangan seperti itu jelas ilegal melanggar dari aturan yang ditetapkan."Bila ada penambangan di luar KP dan tidak memiliki izin, maka laporkan ke Distamben. Kami akan turun ke lapangan untuk mengeceknya. Bila ternyata terbukti, maka segera akan kita stop," tegasnya. Terkait dengan pabrik pengolahan biji bauksit yang wacananya mau dibuka di Bintan, lebih lanjut Wan Rudi menerangkan bah-

yang dilakukan tidak seimbang dengan pelayanan yang diberikan kepada masyarakat. "Gaji dan tunjangan mereka besar, sementara kerja ringan, jadi pegawai sekarang lebih mengarah kepada hidup yang mewah, enak tanpa beban. Sehingga akibat uang yang didapat berlebih, mereka sering keluar ngopi saat jam dinas, ke mall, tempat massage dan lainnya. Ini tidak bisa dibiarkan dan perlu langkah upaya dari Pemerintah Provinsi Kepri, Pemko serta Penmkab bersama lembaga legislatifnya untuk merevisi kembali baik tunjangan maupun insentif yang didapat tidak sebanding dengan kerja," papar Darfiet.

Dikatakan, selama ini para pegawai yang hidup serba mewah tidak pernah merasakan susahnya para buruh, karyawan dan rakyat yang hidup di bawah garis kemiskinan yang setiap hari mengais rezeki dengan hasil keringat sendiri. Sementara, para PNS hidup dengan penuh kemewahan, kerja ringan tidak ada beban dan sangat jarang melayani masyarakat dengan baik. Sesuai dengan fungsinya sebagai abdi negara, seharusnya para PNS bekerja maksimal, memberikan pelayanan sesuai dengan fungsinya dan tidak mengabaikan pekerjaan yang dibebankan kepadanya. ***

wa sebelumnya ada sejumlah investor yang datang ke Bintan untuk melihat dan mensurvei sejumlah wilayah untuk dijadikan pabrik pengolahannya. "Namun sampai sekarang belum jelas, karena mereka hanya mensurvei apakah di Bintan sendiri layak dibangun pabrik pengolahan bauksit atau di daerah lain," ujar Wan Rudi. Kepala Bappeda Bintan Yudha Inangsa menambahkan, bahwa wilayah Bintan sudah REZA/HALUAN KEPRI diatur sesuai dengan RTRW SEORANG warga Tembeling, Kecamatan Teluk Bintan, Kabupaten Bintan yang sudah ditetapkan, dimana mengamati lahan kuburan yang dijadikan aktivitas penambangan bauksit. di dalannya sudah diplot untuk Aksi ini dilakukan untuk mer- tambang lainnya. Diantaranya, lahan pertanian, hutan lindung, pertambangan dan sebagainya. aup keuntungan berlimpah, seh- PT Citra Minning dan PT GuPerusahaan yang menam- ingga segala macam cara dilaku- nung Bintan Abadi (GBA) yang bang bauksit di luar dari KP kan. Bukan hanya bertentangan pemiliknya AL. Perusahan-peruyang sudah ditetapkan, maka dengan hukum pertambangan, sahaan tersebut dikabarkan jelas illegal dan harus distop. tanah kuburan pun digasak dan sudah menghentikan kegiatan di wilayah sekitar setahun lalu. Begitu juga segala perizinan dijadikan lokasi tambang. Informasi yang berhasil diNamun, akhir-akhir ini, beberyang sudah diberikan harus dicek, apakah sesuai dengan himpun, ratusan hektar lahan di apa pengusaha tambang lainnya izin yang ada atau sebaliknya. wilayah itu sebelumnya dikelo- muncul di lokasi yang sama dan Seperti diberitakan lahan la oleh PT Bintang Cahaya Ter- kembali melakukan operasional kuburan yang berlokasi di Tem- ang (BCT) milik seorang pen- tambang. Padahal di lokasi yang beling, Kecamatan Teluk Bin- gusasalah bernama SI, yang sudah selesai ditambang itu tertan, Kabupaten Bintan ternya- disebut-sebut juga pemilik izin dapat ribuan batang pohon jenis sengon laut, sebagai bentuk keta juga dimanfaatkan oleh peru- Kuasa Penambangan (KP). Di lahan yang sama juga wajiban reboisasi lahan pasca sahaan tambang untuk meberoperasi sejumlah perusahaan tambang.(eza). ngeruk biji bauksit.

Tanamkan Lingkungan Hidup Sejak Dini BINTAN- Badan Lingkungan Hidup (BLH) Kabupaten Bintan menggelar sosialisasi peraturan perundang-undangan Lingkungan Hidup Program Adiwiyata sekolah peduli dan berbudaya lingkungan.

CMYK

Kegiatan dibuka oleh Wakil BupatiBintan Khazalik di hotel Bali, Senin (30/4) ini diikuti sebanyak 120 peserta, terdiri dari 24 orang Kepala Sekolah dan Wakil Kepala Sekolah bagian Kurikulum, 20 orang

siswa SD, 20 orang siswa SMP dan 14 orang siswa SMD Sederajat, dinas atau instansi terkait serta LSM. Khazalik saat membuka sosialiasi mengatakan bahwa pada abad ke-18 awal sejarah peduli lingkungan diperkenalkan oleh ilmuwan Perancis, ilmuwan Swiss yang mengembangkan agar lingkungan tidak hanya dipelajari di buku, namun juga dapat diterapkan di sekolah. Lingkungan yang baik kata Khazalik mencakup semua bidang termasuk aktivitas sosial budaya. “Program lingkungan hidup ini mesti ditanamkan sejak dini kepada generasi muda dan masyarakat, agar dapat meminimalisir permasalahan lingkungan hidup,” kata Khazalik. Dengan peran serta para siswa di tingkat pendidikan, Khazalik berharap agar di Kabupaten Bintan semakin tercipta lingkungan yang asri dan meningkatnya kemampuan dan kesadaran kuat para pelajar sekolah untuk menjaga lingkungan hidup supaya lestari.(eza)


ANAMBAS

20

Selasa,

27 Maret 2012

Kemenhub Terbitkan PL Bandara Harga Cabai Normal ANAMBAS — Harga cabai merah keriting dan cabai rawit kembali normal, setelah ferry VOC Batavia kembali berlayar ke Anambas dari Tanjungpinang dan sebaliknya. Harga cabai kini per kilogram Rp50 ribu, turun dari sebelumnya Rp70 ribu per kilogram. "Harga cabai sudah turun karena ferry kembali jalan. Jadi cabai dan sayur mayur cepat masuk dari Tanjungpinang. Kebutuhan pasar sudah terpenuhi," kata Firman, salah seorang pedagang di Pasar Tarempa. Kedatangan ferry ke Anambas dua kali seminggu, menyebabkan pedagang tidak membutuhkan stok yang banyak untuk disimpan. Sehingga sayur mayur lebih cepat laku dan harga pun mulai turun. "Ferry cepat datang. Jadi kita tidak perlu khawatir dengan ketersediaan stok di pasar. Paling cuma tiga hari, sayur mayur sudah datang lagi yang baru. Makanya harga mulai turun dari biasanya,"tutur Firman. Meskipun per kilogram cabai mencapai Rp50 ribu per kilogram, harga ini masih jauh dari normal. Dalam keadaan stabil, harga cabai merah keriting hanya Rp35 ribu per kilogram. Namun sejak musim utara yang melanda Anambas awal September tahun lalu, harga terus melambung dan baru turun sekitar dua minggu belakangan dengan masuknya sayur mayur menggunakan ferry VOC Batavia. "Memang belum sepenuhnya harga turun, tapi kita tahu harga juga naik di Tanjungpinang. Memang sepert itu, kalau di Tanjungpinang harga kebutuhan sayur mayur naik, maka kita siap-siap juga naikan harga karena pada umumnya dipasok dari sana,"jelas Firman. Tidak seperti biasanya, pedagang menyimpan sayur mayur hingga lima belas hari. Karena jadwal KM Bukit Raya yang datang dari Tanjungpinang hanya sekali dua minggu. Firman menuturkan, hal tersebut menyebabkan harga naik karena pedagang khawatir stok barang habis dan sulit ditemui di pasaran. "Harga tinggi itu karena stok sedikit, sementara pasokan sangat terbatas. Kalaupun ada pasokan dari pulau-pulau kadang datang bersamaan dengan jadwal masuknya kapal dari Tanjungpinang sehingga harga mulai turun. Tapi pasokan dari Anambas sendiri tidak sering, makanya harga kembali naik begitu stok menipis,"ujarnya. Sementara itu, ikan mengalami kenaikan harga. Tongkol yang biasanya dijual per ekornya Rp15 ribu, mengalami kenaikan hingga Rp35 ribu per ekornya. "Tongkol naik lagi, ikan tak banyak keluar,"tutur Mis, salah seorang pembeli di Pasar Ikan Tarempa, Senin (26/3).(yul)

ANAMBAS — Kementerian Perhubungan (Kemenhub) telah menerbitkan penetapan lokasi (PL) pembangunan Bandar Udara (Bandara) Jemaja, Kabupaten Kepulauan Anambas (KKA). Dengan diterbitkan PL tersebut, maka Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Anambas dapat segera membangunnya. Oleh: Yulia Irfani, Liputan Anambas

Demikian disampaikan Tengku Mukhtaruddin, Bupati Kepulauan Anambas disela-sela penutupan Musabaqah Tilawatil Quran (MTQ) ke-II KKA di Letung, Jemaja, Anambas belum lama ini. "Kita segera siapkan rancangan anggaran pembangunan bandara, setelah PL kita terima," kata Tengku. Penetapan PL ini sejak lama dinantikan masyarakat di Pulau Jemaja dan pulau-pulau kecil sekitarnya, mengingat geografis yang cukup jauh jika ke Bandara Conocophilips di

Matak yang menjadi andalan. "Selama ini kami hanya mengandalkan transportasi laut untuk perjalanan ke pusat provinsi ataupun jauh ke Matak jika berangkat menggunakan pesawat. Terbitnya izin penetapan lokasi ini merupakan kabar gembira bagi masyarakat di Jemaja, dan pembangunan dapat segera dilaksanakan,"tutur Sanusi, tokoh masyarakat Ulu Maras di Jemaja. Lokasi bandara ditetapkan di kawasan Padang Melang, masih

dalam kawasan pantai. Dengan hadirnya bandara di Jemaja ini nantinya, diharapkan dapat memberikan pertumbuhan ekonomi yang positif, mengingat daerah ini memiliki potensi alam yang melimpah dan belum tergali. Eksplorasi minyak dan gas alam kini telah dimulai di perairan Jemaja, diperkirakan beberapa tahun mendatang akan beroperasi. Sedangkan potensi lainnya adalah pariwisata alam bawah laut di Jemaja dan kerajinan tangan.** * *

YULIA/DOKUMENTASI

DIBANGUN BANDARA — Sepanjang dua kilometer kawasan Pantai Padang Melang memanjang menghadap ke Timur akan dibangun bandara di Jemaja setelah penetapan lokasinya diterbitkan Kemenhub.

Pemkab Salurkan Dana Bosda Rp3,1 M

YULIA/HALUAN KEPRI

PEMKAB memberikan Bosda terbesar untuk siswa SMK, guna meningkatkan mutu pendidikan di Anambas.

A N A M B A S — Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Kepulauan Anambas telah menyalurkan dana Bantuan Operasional Sekolah Daerah (Bosda) sebesar Rp3,1 miliar. Dana Bosda semester ganjil disalurkan pada minggu ketiga Maret lalu, langsung ditransfer ke rekening sekolah negeri. Demikian disampaikan Refri Yendri, Manajer Bosda Kabupaten Kepulauan Anambas kepada Haluan Kepri di kantornya, Dinas Pendidikan KKA, Senin (26/3). Refri menyampaikan bahwa penyaluran Bosda antara lain untuk 82 sekolah negeri yakni Taman kanak-kanak (TK) sebanyak tiga sekolah, Sekolah

Dasar (SD) sebnyak 58 sekolah, Sekolah Menengah Pertama (SMP) sebanyak 17 sekolah, dan Sekolah Menengah Atas (SMA) sebanyak tiga sekolah serta satu Sekolah Menengah Kejuruan (SMK) di Air Asuk, Siantan Tengah, Anambas. "Pemkab telah membayarkan dana Bosda untuk sekolah negeri di Kepulauan Anambas, untuk 82 sekolah pada minggu lalu melalui rekening sekolah. Pencairan dana Bosda dilakukan per semester, mengingat Anambas wilayah kepulauan. Jika per triwulan akan menyulitkan sekolah-sekolah pada pulau terluar dalam mengurus dananya, karena diakses perbankan baru ada

di Terempa. Belum ada di pulaupulau lain,"katanya. Refri menjelaskan, kriteria pemberian Bosda berbeda pada tiap tingkatan sekolah, mengingat sebagian sekolah sudah dapat dana Bosda. Untuk TK dibantu Bosda sebanyak Rp15 juta per sekolah, SD Rp8 juta per rombongan belajar dan SMP sebesar Rp14 juta per rombongan belajar. "Untuk pelajar dari TK hingga SMP, kita memberikan per rombongan belajar, karena di beberapa sekolah di kepulauan memiliki murid sedikit. Sementara biaya operasional sekolah justru lebih tinggi dari pusat kota, makanya kita ambil kebija-

kan diberikan sama rata per rombongan belajar disamping dana BOS yang sudah berjalan untuk tiap siswa. Mudah-mudahan ini dapat membantu sekolah-sekolah yang memiliki sedikit siswa,"jelas Refry. Sementara untuk tingkat SMA yang belum berjalan dana BOSnya, diberikan Bosda per siswa ditambah lagi Bosda untuk rombongan belajar per siswa total sebesar Rp1,01 juta. Sedangkan Bosda untuk satu rombongan belajar sebesar Rp12 juta. Begitu juga dengan SMK yang memiliki aktifitas tinggi. Bosda memberikan dana rombongan belajar sama dengan SMA sebesar Rp1,830 juta. "Bosda bagi siswa SMK memang lebih tinggi, karena mereka ada praktek lapangan. Juga kegiatan-kegiatan yang berhubungan langsung dengan kejuruan, makanya lebih tinggi dari SMA agar praktek lapangan siswa dapat terbantu. Dan skill pelajar SMK ini dapat tercapai, makanya Pemkab menyediakan dana lebih dari sekolah negeri yang lain,"tuturnya. Dana Bosda digunakan untuk menunjang operasional sekolah. Kegunaannya sama dengan dana BOS, hanya yang tidak dibolehkan untuk pembayaran guru honorer karena tenaga honorer telah dibayar Pemkab dengan mengeluarkan SK Guru Tidak Tetap (GTT). "Kegunaannya sama dengan dana BOS. Hanya yang tidak boleh untuk pembayaran guru honor. Sedangkan untuk honorer kegiatan boleh saja, seperti kegiatan mengawas ujian,"pungkasnya.(( y u l )

VOC Batavia Bawa Kafilah MTQ ANAMBAS AMBAS — Ferry VOC Batavia melayani AN kafilah selama pelaksanaan Musabaqah Tilawatil Quran (MTQ) II Kabupaten Kepulauan Anambas (KKA) di Letung, Jemaja, Anambas, barui-baru ini. Kehadiran VOC perdana di tahun ini, turut memperlancar penyeberangan dari Tarempa tujuan Letung dan sebaliknya. "Kita sangat terbantu dengan kembalinya ferry yang melayani rute dari Letung ke Tarempa dan sebaliknya. Kita tidak perlu lagi sibuk mencari pompong yang jumlahnya terbatas,"tutut Lina, seorang penumpang dari Tarempa yang hendak ke Letung. Ferry yang sengaja didatangkan Pemkab Kepulauan Anambas ini melayani rute ke Letung dua kali sehari pulang pergi. Dengan tiket seharga Rp53 ribu per seat, penumpang sudah bisa menaiki ferry dengan waktu tempuh ke Letung selama satu setengah jam. "Lebih cepat dari pompong. Kita bersyukur sekali adanya ferry yang disediakan dengan rute ini. Lebih cepat dan lebih nyaman untuk ditumpangi, karena ada bangku untuk tempat duduk. Sedangkan kalau pompong, kita cuma bisa duduk di lambung kapal tapi ongkosnya sama saja,"ujar Wati, salah seorang penumpang. Lancarnya mobilisasi penumpang dengan merapatnya ferry dari Tarempa ke Tanjungpinang, terlihat dengan tingginya jumlah penumpang pada saat MTQ II lalu. Ferry khusus

melayani penumpang dalam kabupaten ini, jumlah penumpang tetap penuh dan membludak. "Mungkin karena MTQ di Letung, jadi orang banyak yang datang dan pergi ke Letung makanya penumpang ramai seperti ini. Kalau saya ke Tarempa sore kemarin untuk berbagai keperluan dan balek lagi siang ni,"tutur Taufik, warga Jemaja. Hadirnya transportasi laut yang memadai untuk penum-

pang, merupakan impian masyarakat terutama untuk menghubungkan pulau-pulau terjauh dengan pusat kabupaten mengingat pompong yang ada baru sebatas penyeberang barang. Belum ada seat yang tersedia untuk duduk. Dan penumpang berdesakan pada lambung-lambung kapal. Kehadiran ferry yang melayani rute Letung ke Tarempa dan sebaliknya, diharapkan bukan hanya pada acara-acara tertentu tapi lebih pada kegiatan jangka panjang dan berkelanjutan. Pemerintah setidaknya dapat memperhatikan kebutuhan penumpang dari Jemaja, Jemaja Timur, beberapa desa dari Palmatak, Siantan Tengah, Siantan Timur dan pulau terluar dari Siantan Selatan supaya transportasi laut yang layak dan aman dapat tersedia untuk masyarakat. (yul)

YULIA/DOKUMENTASI

FERRY VOC Batavia merapat di Pelabuhan Letung, Jemaja, Anambas, guna memperlancar penyeberangan dari Tarempa tujuan Letung dan sebaliknya.


KARIMUN

21

Selasa,

1 Mei 2012

Pansus Laporkan Proyek Terbengkalai LMP Dukung Kajari Ungkap Kasus Korupsi KARIMUN — Forum Bersama-Laskar Merah Putih (FBLMP) Markas Cabang Karimun mendukung langkah Kepala Kejaksaan Negeri (Kajari) Tanjungbalai Karimun Supratman Khalik yang telah berani mengungkap kasus dugaan korupsi dana hibah pemilihan umum kepala daerah (pemilukada) Karimun 2010-2011 lalu dengan menetapkan dua orang tersangka. Ketua Dewan Pertimbangan LMP Karimun, Denny S Apollo didampingi Wakil Sekretaris, Abdul Sahab mengatakan, sikap berani Kajari dalam mengungkap kaus korupsi merupakan babak baru dalam penegakan supremasi hukum di Karimun yang selama ini dinilai telah mati suri. "Selama ini masyarakat Karimun sudah sangat apatis terhadap kinerja Kejari Karimun dalam mengungkap kasus-kasus korupsi di Bumi Berazam ini, namun sejak Kajari Karimun dijabat Bapak Supratman Khalik semua paradigma tersebut berubah. Kepercayaan masyarakat Karimun kembali tumbuh dengan dibuktikannya penetapan tersangka kasus dugaan korupsi dana hibah pemilukada Karimun," sebut Denny. Menurutnya, penetapan tersangka kasus dugaan korupsi pemilukada Karimun ini diharapkan menjadi langkah awal dalam mengungkap kasus korupsi lain yang tidak tersentuh oleh hukum. "Ini merupakan kabar gembira bagi masyarakat Karimun dan kabar pertakut bagi pelaku korupsi di daerah ini," kata Sahab. Dengan sikap tegas yang ditunjukkan Kajari yang baru ini kata Sahab, menepis anggapan masyarakat bahwa hukum dapat dibeli. Namun dalam kenyataannya tidak ternyata hukum masih bisa ditegakkan di daerah ini. "Kami melihat sikap Pak Kajari ini patut dicontoh oleh aparat penegak hukum lainnya. Sosok yang berani bersikap tegas dan tidak pandang bulu dalam memberantas pelaku-pelaku korupsi,"tandasnya. (ham)

KARIMUN — Pantia Khusus (pansus) menyampaikan sejumlah temuan proyek fisik terbengkalai dalam Rapat Istimewa Paripurna Panitia Khusus Laporan Keterangan Pertanggungjawaban (Pansus LKPj) Bupati Karimun Tahun Anggaran 2011, di gedung DPRD Karimun, Senin (30/4).

Rapat paripurna tersebut dipimpin Wakil Ketua DPRD Karimun Rasno dan diikuti 16 anggota dari 30 anggota DPRD Karimun. Selain Bupati, rapat

tersebut juga dihadiri Wakil Bupati Karimun Aunur Rafiq dan sejumlah pimpinan SKPD serta sejumlah FKPD di Karimun.***

Oleh: Ilham, Liputan Karimun Ketua LKPj Bupati Karimun 2011, Siti Saparani menjelaskan, banyak proyek fisik yang dilaksanakan sejumlah satuan kerja perangkat daerah (SKPD) amburadul, terutama proyek fisik di Dinas Pekerjaan Umum.“Banyak proyek fisik yang tidak selesai 100 persen, namun tidak jelas pelaporannya,” kata Siti Saparani. Pansus juga menyebut pengelolaan pendapatan daerah yang banyak tidak terealisasi dari target yang ditetapkannya. Dimisalkan pada total target pendapatan sebesar Rp 828 Miliyar, ternyata yang terealisasi hanya Rp 781 Miliyar. “Kami ingin realisasi pendapatan itu dijelaskan kepada publik agar tidak menimbulkan kesalahpahaman ditengah masyarakat," sebutnya. Bukan hanya sektor pendapatan, sektor pajak dan retribusi juga menjadi sorotan Pansus, seperti halnya pajak sarang walet yang kenaikannya mencapai 831 persen serta retribusi jasa usaha hanya terealisasi 27 persen. Pansus menilai kenaikan itu tidak disertai sosialisasi yang jelas.

Usai membacakan laporannya, Siti meminta kepada Bupati Karimun agar memberikan jawaban tertulis atas laporan Pansus LKPj Bupati 2011. Pansus meminta kepada bupati segera memberikan jawaban selama 30 hari kalender terhitung sejak rapat paripurna digelar kemarin. Menurut Siti, permintaan jawaban tertulis dari Bupati Karimun tersebut dimaksudkan agar ada rasa tanggungjawab pihak eksekutif atas temuan pansus di lapangan. Permintaan jawaban tertulis itu menurut Siti, berdasarkan amanat Peraturan Pemerintah nomor 3 tahun 2007 tenang LKPj Kepala Daerah. Dalam PP itu Pansus berhak meminta tanggapan tertulis. "Walau selama ini hasil kerjanya tersebut tidak ada istilah menerima atau menolak hasil kerja pansus tersebut," katanya. Bupati Karimun, Nurdin Basirun dalam sambutannya menerima setiap kritik dan masukan dari Pansus LKPj tersebut. Dia juga berjanji akan menyampaikan tang-

165 Personil Polisi Kawal Demo

ILHAM/HALUAN KEPRI

JAJARAN Polres Karimun mengadakan doa bersama dengan anak-anak panti asuhan di halaman Mapolres Karimun, Senin (30/4). KARIMUN— Peringatan hari uruh sedunia (May Day), Selasa (1/5) yang ditandai dengan aksi demonstrasi pekerja bakal mendapat pengawalan ketat aparat kepolisian. Sebanyak 165 personil polisi dari Polres Karimun dan Polsek dikerahkan untuk pengamanan aksi. Kapolres Karimun, AKBP Benyamin Sapta T Sik ketika dikonfirmasi, Senin (30/4) mengatakan, pengam-

gapan tertulisnya dalam waktu 30 hari mendatang. “Saya akan menyampaikan tangaan tertulis dalam waktu 30 hari ke depan,” jawab Nurdin.

anan tersebut akan melibatkan seluruh satuan seperti Satlantas, Dalmas, Sabhara dan Intelkam dengan cara terbuka dan tertutup. "Pengamanan terbuka seperti pengamanan di jalan oleh Satlantas dan tertutup oleh satuan lainnya," kata Benyamin. Kapolres mengatakan, dalam iklim demokrasi sahsah saja masyarakat menyampaikan pendapatnya di

mukan umum, namun dirinya meminta kepada pekerja yang melakukan aksi demonstrasi dalam peringatan hari buruh agar bisa dilakukan dengan cara damai. "Kami menghimbau agar aksi yang akan dilakukan nantinya bisa berjalan dengan tertib dan damai," katanya. Seiring dengan itu, seluruh jajaran anggota Polres Karimun melakukan doa bersama dengan anak-anak panti asuhan, Senin (30/4) sore. Doa bersama tersebut bertujuan untuk lebih mendekatkan diri kepada Allah SWT dan berharap Karimun terus dalam kondisi yang aman dan kondusif. "Ya, doa bersama ini memang sudah jauh hari kami rencanakan, acara itu nantinya akan melibatkan seluruh anggota polres dan polsek di daratan Karimun, purnawirawan polisi, anakanak panti asuhan dan juga insan pers di Karimun. Acaranya digelar di halaman Ma-

polres Karimun," ujar Benyamin. Secara internal, Kapolres menekankan dengan adanya doa bersama ini bisa lebih mendekatkan diri seluruh anggotanya kepada Tuhan dan dapat melaksanakan tugas dan tanggungjawab dengan sebaikbaiknya. Begitu juga kepada seluruh masyarakat ia berharap agar Karimun selalu dalam kondisi yang aman dan terjaga serta dilindungi Tuhan. "Acara doa bersama ini merupakan salah satu bentuk pembinaan spritual kepada anggota Polres. Kegiatan ini sudah beberapa kali dilakukan, kebetulan besok (hari ini,red) merupakan ada agenda hari buruh, maka disejalankan juga dengan berdoa bersama. Kami sengaja mendatangkan penceramah agama untuk memberikan siraman rohani kepada anggota," tandasnya. (ham)

Usut Acara Hiburan Malam Budaya KARIMUN — Ketua Dewan Pengurus Daerah (SPD) Laskar Melayu Bersatu (LMB) Kabupaten Karimun, Datok Azman Zainal meminta Kejaksaan Negeri (Kejari) mengusut dugaan penggelembungan dan penghamburan dana APBD dalam penyelenggaraan malam budaya, Jumat dan Sabtu pekan lalu. Pihaknya menduga adanya penggelembungan dana dalam penyelenggaraan hiburan yang menghadirkan sejumlah artis ibukota diantaranya Ayu Ting Ting dan artis KDI masing-masing Irfan dan Mega pada Jumat dan Sabtu lalu. Selain dugaan penggelembungan, acara hiburan tersebut menghamburkan uang rakyat. "Coba lihat acara hiburan dengan mendatangkan artis Ayu Ting Ting sampai menghabiskan dana sebesar Rp500 juta. Itu pakai APBD dan jelas-jelas dimanfaatkan untuk kepentingan rakyat, bukan dihamburhamburkan dengan mendatangkan artis," ujar Azman, Senin kemarin (30/4). Masyarakat kata Azman, bukan mementingkan hiburan melainkan butuh makan. Dan anggaran sebesar itu akan lebih baik dibuat pasar murah sehingga bisa terjan-

gkau masyarakat. "Dalam besaran anggaran senilai Rp500 juta itu, harusnya pakai tender. Tapi ini tidak. Langsung dihabiskan oleh kepanitiaan dari Disparbud. Selain itu pula banyak yang tidak sesuai dengan kenyataan, seperti kursi yang katanya disewa sebanyak 1000 unit, tapi coba saja bisa dihitung kursinya tidak sampai 700 unit," kata Azman. Disamping itu kata Azman, honor grup band sebesar 150 juta merupakan anggaran yang sangat besar. Dipastikan besaran honor yang diterima personil grup band (band penggiring) tidak sesuai dengan yang dialokasikan. Tidak hanya itu, besaran anggaran kepanitiaan mencapai Rp30 juta, dan hal itu disinyalir adalah dana yang hanya untuk orang-orang di Disparbud. Dalam artian, mereka menikmati uang yang tidak seharusnya ada atau dialokasikan didalam anggaran kegiatan. "Untuk itu dalam hal ini kami (seluruh pengurus dan anggota LMB) meminta agar pihak Kejari segera memanggil Kadisparbud, Suryaminsyah agar segera diperiksa," tegasnya.(gan)

GANI/HALUAN KEPRI

SERAHKAN SANTUNAN — Wakil Bupati Karimun, Aunur Rafiq menyerahkan santunan kepada orang tua yang anaknya mengikuti sunatan masal, dalam kegiatan Baksos Penarah Care 2012, di Desa Penarah, Senin (30/4).

Baksos Penarah Care 2012 KARIMUN — Dokter Zaky, seorang dokter keluarga bekerjasama dengan unsur pimpinan Desa Panarah Kecamatan Kundur Utara, mengadakan Bhakti Sosial Penarah Care 2012. Kegiatan yang diadakan berupa sunatan masal, cek kesehatan, donor darah, periksa golongan darah, KB, lomba dokter kecil dan sejumlah kegiatan lainnya. Kegiatan ini terselenggara berawal dari niat dokter Zaky untuk meninggalkan kenang-kenangan usai melaksanakan tugas sebagai dokter keluarga di Desa Penarah. Ia sangat prihatin dengan keterbatasan fasilitas pelayanan kesehatan keluarga sehingga bekerjasama dengan unsur pimpinan desa mengadakan kegiatan tersebut. Warga Desa Penarah terlihat sangat antusias mengikuti Bhakti Sosial Penarah Care 2012. Menariknya, segala kegiatan dilaksanakan tanpa bantunan Pemerintah Daerah Kabupaten Karimun. Kegiatan yang murni dilaksanakan unsur pimpinan Desa Penarah kemudian dibuka Wakil Bupati Karimun, Anur Rafiq. Wabup dalam sambutannya mengatakan, kegiatan yang dilakukan masyarkat di Desa Penarah merupakan contoh yang sangat baik. Masya-

rakat harus menggali potensi untuk lebih mandiri. "Tentunya ini akan membantu pemerintah dalam kegiatan yang lebih menyentuh kepada masyarakat. Jika seluruh desa dan kelurahan seperti ini, tentu kami (pemerintah) sangat terbantu," ujar Rafiq, Senin kemarin (30/4). Apa yang dilakukan dr.Zaky kata Rafiq, merupakan suatu hal yang sangat bermanfaat bagi masyarakat. Pengabdian kepada masyarakat tentunya sangat dirasakan masyarakat. "Ini adalah program pemerintah, dimana dengan Baksos yang didalamnya ada KB, tentu membantu kita dalam mencegah angka kelahiran bayi. Saat ini saja jumlah pertumbuhan penduduk di Indonesia sudah mencapai 273 juta jiwa. Jika tidak ada KB tentu kepadatan penduduk akan berdampak kepada penurunan kualitas keluarga," jelasnya. Dengan adanya kegiatan ini kata Rafiq, diharapkan dapat mengurangi beban pemerintah dalam mencegah ledakan pertumbuhan penduduk. Jika hal itu tidak segera diatasi, maka kurun waktu 10 tahun mendatang angka pertumbuan akan mencapai 300 ribu jiwa.

Kades Penarah, Syahrudin Johar mengungkapkan, awal mula kegiatan Baksos didasari niat dr.Zaki yang hendak melaksanakan kegiatan sunatan masal. "Setelah yang bersangkutan (dr.Zaky) berbincang-bincang dengan unsur desa, maka kita laksanakan kegiatan yang diarencankan secara bersama-sama. Dengan kemampuan yang ada tanpa bantuan dari Pemda. Sebab kalau menunggu dari Pemda bisa dipastikan kegiatan ini tidak akan terlaksana karena menunggu anggarannya yang lama cair," ucapnya. Kegiatan itu juga dibantu oleh PMI, para bidan di Desa Penarah, tim medis dari Puskesmas Kundur Utara dan lainnya. Acara yang digelar dengan konsep sangat sederhana itu, diawali dengan peresmian Taman Bacaan Masyarakat (TBM) Desa Penarah, yang diberi nama Az-Zahra. Dimana TBM tersebut dibangun dari dana Community Development (CD) 2010. Dalam kegiatan Baksos tersebut turut serta diadakan santunan kepada orang tua yang anaknya mengikuti sunatan masal, santunan diberikan berupa uang tunai dan kain sarung.(gan)

Hasil Tangkapan Nelayan Menurun KARIMUN — Kondisi kehidupan masyarakat nelayan di Karimun khususnya di Teluk Setimbul, Kelurahan Pasir Panjang, Kecamatan Meral sejak beberapa bulan belakangan ini kian mengkhawatirkan. Tangkapan mereka menurun akibat aktivitas penambangan dan labuh jangkar kapal. Temuan tersebut terungkap ketika ratusan mahasiswa Sosiologi Fakultas Ilmu Sosial Ilmu Politik (Fisip) Universitas Negeri Riau (UNRI) melakukan penelitian terkait kehidupan sosial masyarakat nelayan pesisir di Teluk Setimbul sejak Selasa (24/4) hingga Jumat (27/4). Kepada mahasiswa, nelayan di Teluk Setimbul mengeluhkan hasil tangkapan ikan semakin sedikit. Kondisi semakin parah menyusul Dinas Kelautan dan Perikanan (DKP) Karimun tidak menyikapi keluhan mereka. Nelayan juga berharap adanya bantuan alat tangkap ikan dari dinas terkait karena saat ini mereka masih kekurangan alat tangkap. Rina Susanti, salah seorang mahasiswa Sosiologi Fisip UNRI mengatakan, awalnya dosen menugaskan mereka untuk meneliti bagaimana cara masyarakat nelayan tradisional di Karimun, bertahan hidup dengan kondisi alat tangkap

yang sederhana. Namun para nelayan mengungkapkan bahwa permasalahan mereka bukan hanya karena minimnya peralatan melainkan juga karena laut sudah tercemar limbah pabrik dan aktivitas penambangan yang marak terjadi di Karimun. "Ketika kami terjun ke tengah kehidupan masyarakat nelayan di Teluk Setimbul yang pada umumnya didiami penduduk asli, untuk melihat langsung bagaimana aktivitas mereka sehari-hari serta cara mereka bertahan hidup dengan alat tangkap seadanya. Ternyata, persoalan mereka bukan hanya soal alat tangkap semata melainkan juga karena laut sudah dicemari oleh kegiatan tambang dan limbah pabrik," kata Rina. Sebagai nelayan tradisional mereka juga mengaku sangat jarang mendapat sosialisasi dan perhatian dari dinas terkait. Nelayan tersebut juga berharap mendapatkan bantuan modal ataupun berupa bantuan alat ta-

ngkap ikan. "Perairan di pinggir pantai sudah tercemar, jadi kalau adanya alat tangkap yang bagus mereka bisa berharap mencari ikan ke tengah laut," ujar Rina. Sementara Yoskar Kadarisman, dosen sosiologi UNRI menambahkan, penelitian yang dilakukan para mahasiswanya merupakan bahan praktikum dan hasilnya nanti akan dirangkum sebagai laporan kegiatan mahasiswa. "Apa yang dilakukan mahasiswa ini nantinya akan menjadi referensi bagi mahasiswa lainnya nanti dan dapat dipelajari sebagai masukan tentang kehidupan tradisional di Karimun," kata Yoskar. Penelitian yang dilakukan mahasiswa telah mendapat persetujuan dari pihak Kecamatan Meral dan Kelurahan Pasir Panjang. Bahkan Camat Meral sendiri ikut turun langsung ke lapangan mendampingi mahasiswa. Bukan hanya sekedar penelitian, kata Yoskar, mahasiswa sosiologi UNRI melakukan pendekatan lain ke tengah masyarakat seperti melakukan pertandingan sepakbola dan kegiatan sosial kemasyarakatan. "Kami tak ingin menjadikan masyarakat sebagai bahan penelitian semata, melainkan juga ikut merasakan bagaimana kondisi masyarakat dengan cara masuk ke dalam masyarakat," kata Yoskar. (ham)


CMYK

Selasa 1 Mei 2012

KETUA Tim Penggerak PKK Kabupaten Lingga, Hj Rosemawatie Daria sampaikan kata sambutan.

BUPATI Lingga selaku Ketua dewan Penyantun, H Daria sampaikan kata sambutan.

SEORANG peserta lomba saat berpidato dengan tema perempuan dan gender.

22

HJ Rosemawaty bersalaman dengan salah satu anggota PKK.

PKK Kabupaten Lingga Gelar Berbagai Lomba LINGGA — Kesatuan PKK Kabupaten Lingga menggelar lomba paduan suara dan pidato di Aula Kantor Bupati Kabupaten Lingga, Senin (2/4) lalu. Acara yang diikuti peserta dari masing-masing Kecamatan SeKabupaten tersebut, untuk memperingatai Hari Ulang Tahun (HUT) yang jatuh pada tanggal 4 Maret 2012 lalu. Kegiatan dibuka Ketua Umum PKK Kabupaten Lingga, Ibu Syarifah Rosemawati. Turut hadir, Bupati Kabupaten Lingga H Daria

serta Sekretaris Daerah Kabupaten Lingga Kamaruddin. Kegiatan yang berlangsung hangat dan meriah diikuti sebanyak 10 peserta lomba paduan suara dan 9 peserta pidato yang berasal dari Kecamatan Lingga, Lingga Utara, Singkep, Singkep Barat dan Kecamatan Senayang. Dua hari selanjutnya, tim penggerak PKK Kabupaten Lingga serta dihadiri oleh seluruh anggota dan anggota dharmawanita mengadakan kegiatan hari peringatan PKK di

Kabupaten Lingga ditempat yang sama. Kegiatan dihadiri Ketua Dewan Penyantun Kabupaten Lingga H Daria, serta seluruh SKPD dan ibu-Ibu PKK Se-Kabupaten Lingga, baik tingkat desa maupun tingkat kecamatan yang ada di Lingga. Ketua panitia pelaksana lomba paduan suara dan pidato Kesatuan PKK Kabupaten Lingga, Ellysa Purnamawaty mengatakan, tujuan kegiatan untuk meningkatkan silaturahmi antar sesama anggota PKK yang ada di

Kabupaten Lingga, baik itu tingkat kecamatan, juga tingkat desa. Juara I lomba pidato diraih Kecamatan Lingga, juara II dari Kecamatan Senayang. Sedangkan lomba paduan suara, juara I diraih Tim Singkep A dari Kecamatan Singkep, dan juara 2 diraih paduan suara Lingga Utara. Narasi : Nofriadi Putra Foto : Humas Lingga

HJ Rosemawaty serahkan pulut kuning H Daria.

FOTO bersama anggota PKK.

SELURUH peserta menyanyikan lagu Indonesia Raya.

HJ Rosemawaty didampingi Ellysa Purnamawaty.

TIM juri membacakan hasil lomba.

HJ Rosemawaty (kiri) didampingi ibu Wakil Bupati Lingga dan Ellysa Purnamawaty.

HJ Rosemawaty (kiri) dan Ketua Dharma Wanita Kabupaten Lingga, Ibu Ellysa Purnamawaty (dua kiri) mendengarkan pidato dari peserta.

SALAH satu tim vokal grup membawakan lagu himne PKK.

H daria didampingi Wakil Bupati Lingga dan Kamaruddin pada peringatn HUT PKK Kabupaten Lingga.

H Daria dan Sekda Lingga Kamaruddin dalam acara pembukaan Lomba Nyanyi dan Pidato.

HJ Rosemawatie menyerahkan piala kepada juara I lomba BKB tingkat propinsi utusan dari Kecamatan Singkep.

PESERTA undangan dan ibu-ibu PKK yang hadir saat peringatan HUT PKK di Aula Kantor Bupati Lingga.

FOTO bersama usai penyerahan pulut kuning

CMYK

CMYK


23

IKLAN Selasa,

1 Mei 2012

CMYK


CMYK

Podolski Resmi ke Arsenal ARSENAL menambah kekuatan di lini depan mereka musim depan, seiring rampungnya transfer penyerang FC Cologne, Lukas Podolski, yang kontraknya di klub Jerman itu akan habis tahun 2013. Hal ini dilansir dari situs resmi Cologne, Senin (30/4) malam WIB dan seakan membenarkan rumor yang sudah beredar sejak musim dingin lalu, di mana Arsenal sudah melakukan pendekatan yang intensif kepada pesepakbola asal Jerman itu. Meski sudah menyelesaikan proses jual-beli si pemain, tapi kedua kubu sepakat tidak membeberkan nilai transfer serta durasi kontrak untuk pemain keturunan Polandia itu. Maka mulai musim 2012/2013, lini depan Arsenal bisa jadi akan diisi duet Belanda-Jerman, Robin van Persie dan Podolski. (cfc)

24

Selasa,

1 Mei 2012

Hasil dan Klasemen Minggu (29/4)

Liga Inggris Chelsea 6-1 Tottenham 2-0 MU 35 Manc City 35 Arsenal 36 Tottenham 35 Newcastle 35 Chelsea 35 Everton 35 51 Liverpool 35 Fulham 35 WBA 36 Sunderland 36 Swansea 36 Norwich 36 Stoke 35 Aston 36 Wigan 36 QPR 36 Bolton 35 Blackburn 36 Wolves 36

QPR Blackburn 26 5 4 25 5 5 20 6 10 18 8 9 18 8 9 17 10 8 14 9 12 13 12 13 11 11 11 11 7 9 9 10 8 5

10 10 7 12 11 10 10 16 10 7 4 7 9

86-32 87-27 68-44 59-39 53-46 62-39 46-38

83 80 66 62 62 61

43-37 45-48 41-47 44-43 43-49 47-63 33-49 36-50 38-60 40-63 41-69 47-75 38-79

49 46 46 45 44 43 43 37 37 34 34 31 24

12 13 16 13 14 15 14 13 17 20 21 21 22

Barca Amuk Vallecano 7-0 MADRID - Rayo Vallecano harus menerima nasib pahit kala menjadi sasaran amuk Barcelona. Tim arahan Pep Guardiola itu sukses melesakkan tujuh gol tanpa balas di kandang Vallecano, Senin (30/4) dini hari WIB. LIONEL Messi dan Pedro mencetak dua gol untuk Barca, sisanya dibagi rata Seydou Keita, Thiago Alcantara, serta sebiji gol bunuh diri Roberto Correa. Tampil di kand a n g sendiri, Rayo Vallecano

Liga Spanyol Madrid 3-0 Sevilla Zaragoza 2-0 Bilbao Malaga 1-0 Valencia Betis 2-2 Atletico Vallecano 0-7 Barcelona Madrid Barcelona Valencia Malaga Levante Atletico Bilbao Osasuna Sevilla Mallorca Espanyol Getafe Sociedad Betis Vallecano Granada Villarreal Gijon Zaragoza Santander

35 35 35 35 35 35 35 35 35 35 35 35 35 35 35 35 35 35 35 35

29 26 15 16 15 13 12 11 12 12 12 12 11 12 12 11 8 9 9 4

4 6 10 7 7 10 12 15 10 10 9 9 10 7 4 6 14 7 7 14

2 3 10 12 13 12 11 9 13 13 14 14 14 16 19 18 13 19 19 17

112-30 91 104-26 84 54-43 55 51-47 55 51-48 52 49-44 49 49-46 48 39-55 48 41-42 46 39-42 46 44-49 45 39-48 45 44-50 43 42-51 43 50-67 40 32-52 39 36-49 38 38-64 34 31-60 34 24-56 26

malah langsung tertekan oleh tamunya, Barcelona sejak menit awal. Tim tamu tampil tanpa diperkuat Victor Valdes, Dani Alves, Andres Iniesta, serta Cesc Fabregas. Blaugrana seperti biasa mengandalkan penguasaan bola serta umpan-umpan pendek nan akurat, tiki-taka. Tim racikan Josep Guardiola itu mengurung Rayo Vallecano yang hanya bisa bertahan dan mencoba mengambil alih penguasaan bola. Upaya Barcelona berbuah manis di menit 16. Berawal dari Alexis Sanchez yang melepas umpan ke Pedro, dengan jeli Pedro yang melihat pergerakan Messi melepas umpan, yang langsung dikonversi dengan dingin oleh Messi. Bola masuk ke gawang

Liga Italia Bologna Atalanta Inter Lecce Novara Siena Udinese

3-2 2-0 2-1 1-2 0-4 1-4 2-0

Genoa Fiorentina Cesena Parma Juventus AC Milan Lazio

Juventus Milan Napoli Udinese Lazio Inter Roma Catania Parma Atalanta Bologna Chievo Siena Cagliari Palermo Fiorentina Genoa Lecce Novara Cesena

35 35 35 35 35 35 35 35 35 35 35 35 35 35 35 35 35 35 35 35

21 22 14 15 16 16 15 11 12 13 11 11 11 10 11 10 9 8 6 4

14 8 13 10 7 7 6 14 11 13 12 11 10 12 9 11 9 11 10 10

0 62-18 77 5 68-28 74 8 62-43 55 10 47-35 55 12 50-45 55 12 52-47 55 14 55-50 51 10 45-47 47 12 48-52 47 9 40-36 46 12 38-42 45 13 30-41 44 14 43-40 43 13 36-42 42 15 48-54 42 14 34-41 41 17 46-66 36 16 39-53 35 19 29-61 28 21 22-53 22

Selasa (1/5)

LIONEL MESSI (kanan) berebut bola dengan pemain Rayo Vallecano, Aitor dalam lanjutan La Liga di Madrid, Senin (304) dini hari WIB.

Atlet Karate Kepri Rebut 9 Medali BATAM –– Atlet Karate Kepri yang di persiapkan KONI Kepri menuju PON berhasil merebut 9 medali di pentas kejuaraan nasional (Kejurnas) yang memperebutkan Piala Panglima TNI di Jakarta, beberapa waktu lalu. Pada pentas kejuaraan tersebut atlet karate Kepri yang turun berlaga berhasil mempersembahkan 3 medali emas, 5 perak, dan 1 perunggu. Komite beregu putri yang menurunkan Sri Rahmadani dan Darsiti berhasil menyabet 3 medali emas. sementara di kelas kata

cano, kemudian memberi umpan kepada Messi. Pemain Argentina itu meneruskan bola kepada Pedro yang langsung dikonversi menjadi sebuah gol lewat tendangan voli. Barca unggul telak empat gol dari Vallecano. Vallecano tidak diberi kesempatan berkreasi oleh Los Azulgrana. Lini pertahanan mereka dibombardir, bahkan mereka kembali menelan malu setelah sundulan Thiago Alcantara mengkonversi umpan Dani Alves gagal dihadang kiper David Cobeno. Vallecano makin terbenam karena tertinggal 0-5 dari Barca. Vallecano benar-benar terbenam di laga ini. Pada menit ke 87, Pedro kembali mencetak gol, setelah mengkonversi umpan Lionel Messi, dan membawa Barcelona unggul 0-6 dari tim asal ibukota Spanyol tersebut. Messi membuat Barcelona mengakhiri laga dengan indah bagi timnya, namun memalukan bagi Vallecano. Penyerang Argentina itu mencetak gol keduanya di laga ini pada menit ke 90, sekaligus yang ketujuh bagi Barcelona. Vallecano benarbenar dihabisi di kandang sendiri.(mrc/glc)

PS Karimun Tekuk PS Dumai Jaya

Jadwal Pertandingan LIGA INGGRIS Liverpool vs Fulham Stoke vs Everton LIGA SPANYOL Granada vs Espanyol Gijon vs Villarreal LIGA ITALIA Chievo vs Roma Napoli vs Palermo

Vallecano, dan skor berubah menjadi 0-1 untuk keunggulan Barcelona. Tim tuan rumah langsung bereaksi. Pada menit ke 17, gawang Blaugrana terancam, ketika Diego Costa berhasil menyontek bola hasil tendangan bebas, beruntung kiper Jorge Pinto bereaksi cepat mengamankan gawangnya dengan menghalau bola. Ketidakberuntungan menghampiri Vallecano di menit 26. Maksud hati menghalau tendangan keras Alexis Sanchez, bola yang dihadang Roberto Correa malah masuk ke gawang sendiri, membuat Vallecano tertinggal 0-2 dari Blaugrana. Pil pahit menghampiri Vallecano di menit 39. Messi meliuk-liuk melewati hadangan tiga orang pemain Barca, dan mengirim umpan kepada Keita, yang langsung menceploskan bola ke gawang lawan. Ketertinggalan Vallevano bertambah menjadi 0-3, dan skor tersebut pada akhirnya bertahan hingga turun minum. Memasuki babak kedua, Barcelona langsung tampil menekan. Lewat serangan cepat, Sanchez berlari di bagian kiri pertahanan Valle-

beregu putra yang menurunkan Marpaung, Juanda, Heru, serta Chogun berhasil menyumbangkan 5 medali perak. Sementara 1 medali perunggu di sumbangkan beregu komite putri. Namun yang patut di banggkan adalah pada kejuaraan tersebut salah satu atlet karate Kepri yakni "Sri Rahmadani" mendapatkan predikat sebagai best of the best putri. Hasil itu sangat menjanjikan bagi persiapan tim karate Kepri sebelum berangkat ke Pekanbaru. Sekretaris Umum Koni Kepri sekaligus Ketua Sat-

gas Pelatda, HZ Dadang Abdul Gani sangat bangga dengan pencapaian yang di ukir para atlet pada kejuaraan tingkat nasional tersebut. itu menunjukkan hasil positif buat perkembangan kemampuan para atlet. "Semoga saja hasil yang diraih bisa menjadi spirit membakar motivasi mereka agar lebih mengembangkan kemampuannya kedepan dan bisa meraih hasil yang lebih baik lagi pada PON nanti," tutur Dadang saat menyambut kedatangan kontingen di Bandara Hang Nadim, Senin (30/4).

CMYK

Memang itu merupakan try out pertama yang di lakukan selama masa pelatda berjalan. Karena jelas yang dicapai pada ajang kejurnas ini juga menjadi tolak ukur sejauh mana kesiapan cabor-cabor peserta dalam mempersiapkan kematangan atletnya. "Ini merupakan try out pertama yang di lakukan Pelatda PON Kepri menejelang bergulirnya kejuraan tersebut pada September mendatang, semoga dengan hasil yang diraih itu menjadi tren positif untuk menatap ajang di Pekanbaru nanti," paparnya.(cw62)

LAMPUNG –– PS Karimun yang berlaga di Divisi III Liga Indonesia kembali mengharumkan nama Kepri. Tim yang dimanajeri Rustam A Gani ini berhasil menekuk PS Dumai Jaya 2-0 di Lapangan PU Bandar Jaya, Lampung Tengah, Sabtu (28/4). Hasil itu mengantarkan PS Karimun menempati posisi runner up grup dengan nilai 3, dibawah Tim Persilat Lampung yang mengmas nilai 4. Sejak menit pertama, penampilan anak asuh Sudirman ini memainkan pola menyerang melalui bola-bola pendek. Kapten Tim PS Karimun, M Paizal yang menjadi kreator serangan sangat berpengaruh dalam membawa tim kebanggaan masyarakat Kepri untuk meraih poin penuh. Alhasil, pertandingan baru berjalan 9 menit, PS Karimun berhasil membobol gawang lawan lewat aksi individu pemain depan PS

Karimun, Boy. Papan skor pun berubah 1-0 untuk keunggulan PS Karimun. Tertinggal satu gol, membuat PS Dumai Jaya tersengat dan mencoba membalas dengan melakukan serangan bertubi-tubi. Namun, ketangguhan lini belakang PS Karimun yang digalang Boby Andriyanto, mampu meredam sejumlah peluang yang tercipta. Hingga wasit meniup peluit babak pertama usai, kedudukan tetap 1-0. Usai turun minum, para penonton yang menyaksikan pertandingan memberikan dukungan kepada PS Karimun. Pasalnya, aksi anakanak asuhan Rustam ketika itu memang menunjukkan performa yang baik ketimbang pada pertandingan pertama, Kamis (26/4) lalu, saat menghadapi tuan rumah Persilat Lampung Tengah. Pada babak kedua ini, dua ujung tombak PS Karimun, Boy dan Risman Ardianto berulangkali melepaskan tendaSiaran Langsung ngan ke gawang lawan. Namun Stoke Vs Everton bola yang dileRabu (2/5) Pkl. 02:30 WIB paskan masih bisa ditangkap kiNapoli Vs Palermo per dan sebagian Rabu (2/5) Pkl. 01:45 WIB meleset. Namun Gijon Vs Villarreal demikian, kedua Rabu (2/5) Pkl. 00.50 WIB pemain tersebut Liverpool Vs Fulham tak patah arang Rabu (2/5) Pkl. 01:45 WIB dan terus ber-

usaha membuka celah guna menciptakan gol. Dan, usaha tersebut tidak sia-sia. Di menit ke 79, Risman Ardianto mampu memperbesar keunggulan untuk PS Karimun menjadi 2-0. Gol yang diciptakan Risman sangat bangus. Ia melepaskan tendangan salto (balik badan). Hal ini membuat penjaga gawang PS Dumai Jaya mati langkah serta tidak dapat menebak arah bola. Hasil 2-0 ini tidak berubah hingga pertandingan selesai. Dengan begitu pada saat ini PS Karimun meraih poin 3 dari dua kali pertandingan. Sedangkan urutan pertama masih ditempati Persilat Lampung dengan poin 4 dari dua kali pertandingan. Sementara PS Dumai Jaya meraih poin 2 dari tiga kali pertandingan. Kemudian PS Persipas Pangkal Pinang, PS Porkap Bangka Tengah, meraih poin 3 dari tiga kali bertanding. "Jika tidak ada halangan dan kondisi anak-anak tetap prima, pada sisa dua pertandingan menghadapi Persipas dan Porkap tim kita bisa meraih kemenangan," Kata Rustam. Rustam juga mengajak masyarakat Kepri untuk dapat membantu memberikan dukungan lewat doa. Karena PS Karimun masih ada dua pertandingan sisa sebagai penentu juara atau runner up. (rul)


Turn static files into dynamic content formats.

Create a flipbook
Issuu converts static files into: digital portfolios, online yearbooks, online catalogs, digital photo albums and more. Sign up and create your flipbook.