HaluanKepri 03jul12

Page 1

CMYK

Selasa,

3 Juli 2012

13 Sya'ban 1433 H TERBIT 28 HALAMAN NO 3/7 TAHUN KE 11 Website: www.haluankepri.com

HARGA ECERAN Rp2.000,- HARGA LANGGANAN Rp52.500,- UNTUK LUAR KOTA TAMBAH ONGKOS KIRIM

Gaji Anggota DPRD Bintan Dirampok Rp728 Juta Dibawa Kabur TANJUNGPINANG (HK) — Bendahara Sekretaris Dewan Bintan, Nur Affandy (37) dirampok dua pemuda yang mengendarai sepeda motor di Jalan Bakar Batu, depan SDN Teladan Tanjungpinang Senin (2/7) sekitar pukul 10.20 WIB. Oleh: Asfanel, Liputan Tanjungpinang Uang tunai Rp728.156.000 yang baru diambil dari Bank Riau cabang Tanjungpinang raib dibawa kabur pelaku. Padahal uang ter-

sebut rencannya untuk membayar gaji pegawai dan

Gaji Anggota Bersambung ke hlm 7

SUTANA/HALUAN KEPRI

KORBAN PERAMPOKAN — Anggota Polres Tanjungpinang memeriksa sidik jari perampok di mobil milik Bendahara Sekwan Bintan, Nur Affandy, Senin (2/7). Kawanan perampok berhasil melarikan uang tunai Rp728 juta yang disimpan di dalam mobil tersebut. Rencananya uang yang baru diambil dari Bank Riau Kepri Cabang Tanjungpinang digunakan untuk membayar gaji anggota DPRD Bintan.

Jadwal Shalat Batam dan Sekitarnya Subuh

04:34

Dzuhur

12:06

Ashar

Magrib

15:30

18:10

Isya’

19:25

Siswa Dipungut Rp15 Juta

Hal

9

Kepri Bisa Saingi Cina

Hal

17

Vicky Shu

Suka Brondong JAKARTA (HK) — Penyanyi Vicky Shu mengaku sampai saat ini masih tidak punya kekasih. Meski begitu, Vicky berharap mendapatkan pasangan yang bukan dari kalangan entertainment. "Lebih pengen sih bidang pekerjaan yang lain. Bisa dari entertain tapi yang di belakang layar, pokoknya profesi yang berbeda gitu," kata Vicky Shu di Studio RCTI Kebon Jeruk Jakarta, Senin (2/7). Vicky juga berharap mendapat pasangan yang tidak tua.

Suka Brondong Bersambung ke hlm 7

Pesawat Jatuh Lagi Satu Tewas, Dua Luka JAKARTA (HK) — Dunia penerbangan Indonesia kembali berduka. Sebuah pesawat latih jenis Cessna 172 milik Aero Flyer Institute jatuh di Kampung Patapan, Desa Sukadana, Kecamatan Ciawigebang, Kabupaten Kuningan, Jawa Barat, Senin, (2/7) sekitar pukul 14.30 WIB. Insiden ini menyebabkan pilot pesawat Hery Fahrudin tewas dan dua siswi penerbang, Rara Paramitha (25) dan Fitriani (20) luka berat. Ketiga korban sudah dievakuasi ke Rumah Sakit Wijaya Kusuma Kuningan. Rara adalah puteri Luzi Diamanda, mantan Redaktur Riau Mandiri (kini Haluan Riau). Sekarang Luzi tercatat sebagai pimpinan redaksi salah satu koran lokal terbitan Pekanbaru, Riau. Pantauan di lapangan pesawat putih bernomor registrasi PK-HAL hancur di bagian te-

ngah. Badan pesawat tersebut terbelah dua namun kepala dan ekornya masih terlihat utuh. Sayap pesawat patah karena diduga keras menghantam tanah di pinggir sungai. Pesawat ini sebelumnya lepas

landas di Lanud Cirebon dan sedang melatih dua siswi penerbang. Sebelum jatuh, pesawat ini sempat berputar dua kali di kawasan Kalimati dan Sukadana.

Pesawat Jatuh Bersambung ke hlm 7

NET

PESAWAT latih jenis Cessna 172 hancur saat jatuh di Kuningan, Jawa Barat, Senin, (2/7) sekitar pukul 14.30 WIB. Insiden ini mengakibatkan pilot pesawat Hery tewas dan dua siswi penerbang, Rara Paramitha (25) dan Fitriani (20) luka berat.

Enam Kg Heroin Disita BC BATAM (HK) — Petugas Kantor Bea dan Cukai Batam yang bertugas di Bandara Hang Nadim Batam, Kepri, menyita sekitar 6 kilogram barang yang diduga narkotika jenis heroin. Barang tersebut dibawa salah seorang penumpang wanita yang akan terbang dari Batam tujuan Jakarta. "Memang betul ada barang bawaan penumpang dari Singapura yang akan dibawa ke Jakarta. Hasil penyelidikan awal setelah dicek barang itu diduga kepitamin (pembuat heroin)," kata Kepala Penyidik Kantor Bea dan Cukai (BC) Batam Kunto Prasti dihubungi tadi malam. Kunto mengatakan, saat ini pihaknya sudah berkoordinasi dengan aparat kepolisian. Barang yang diduga heroin itu disimpan dalam enam kotak penyimpanan barang dan ditemukan di gudang Kargo Persero Batam, Hang Nadim. Narkoba itu terdeteksi X Ray Bandara. Selanjutnya kata dia barang itu akan diperiksa di laboratorium terlebih dahulu.

Enam Kg Bersambung ke hlm 7

Materi Pemeriksaan Dibelokkan Tony Kembali Diperiksa Polisi BATAM (HK) — Penasehat hukum Tony Fernando Pakpahan, tersangka bentrokan berdarah di Planet Holiday Hotel, Senin (18/6) lalu menilai pemeriksaan kliennya oleh polisi tidak menyentuh pada pokok permasalahan kejadian tersebut. Sebab Tony seharusnya di-

periksa atas terjadinya pembantaian yang menyebabkan kematian, tetapi pada kenyataannya kliennya diperiksa bagaimana krologis terjadinya penyerangan. "Kami kecewa dengan materi pemeriksaan, karena ada kesan materi pemeriksaan dibelokkan," ungkap Rudi usai

mendampingi Tony saat diperiksa di Mapolresta Barelang, kemarin. Tony diperiksa selama empat jam di Unit V (Ranmor) Satreskrim Polresta Barelang sebagai saksi terhadap enam tersangka dari kelompok Basri. Tony baru keluar dari ruang penyidikan sekitar pukul 15.15

Materi Pemeriksaan Bersambung ke hlm 7

DOK

TONY Fernando (dua kanan) didampingi penasehat hukum Niko Nixon tiba di Mapolres Barelang untuk dimintai keterangan beberapa waktu lalu.

Kehidupan

"Hattrick" Cantik Spanyol KIEV (HK) — Sorak kegembiraan para pemain dan pendukung Spanyol pecah saat Iker Casillas mengangkat trofi Piala Eropa. Mimpi tim "La Furia Roja" untuk mencetak hattrick terwujud dengan cara yang cantik, menggulung Italia dengan skor 4-0. DAYLIFE

Dengan trofi ini, Spanyol menegaskan dominasinya di dunia sepakbola. Setelah merebut Piala Eropa 2008 dan Piala Dunia 2010, trofi Piala Eropa 2012 ini adalah hattrick yang

TIMNAS Spanyol mengangkat trofi usai menjuarai Piala Eropa 2012, Senin (2/7) dinihari.

"Hattrick" Cantik Bersambung ke hlm 7

HALUAN KEPRI SATU-SATUNYA KORAN BACAAN MASYARAKAT KEPRI

CMYK

SUATU hari, seorang Murid ber tanya kepada Gurunya. “Guru, saya pernah mendengar kisah seorang arif yang pergi jauh dengan berjalan kaki. Cuma yang aneh, setiap ada jalan yang menurun, sang arif konon agak murung. Tetapi kalau jalan sedang mendaki ia tersenyum. Hikmah apakah yang bisa saya petik dari kisah ini?.” “Itu perlambang manusia yang telah matang dalam meresapi asam garam kehidupan”, jelas sang Guru. “Itu perlu kita jadikan cermin.

Kehidupan Bersambung ke hlm 7


2

EKONOMI Selasa,

3 Juli 2012

Town House Modern Berkonsep Alam Jangan Tergoda Rumah Murah TANJUNGPINANG (HK) — Ketua DPD Real Estat Indonesia (REI) Provinsi Kepri Yasinul Arif mengimbau kepadan konsumen yang ingin membeli rumah di luar harga subsidi pemerintah untuk selektif dan berhati-hati. Pasalnya, jika membeli rumah dengan harga di bawah rata-rata dikhawatirkan akan menuai berbagai masalah dikemudian hari. "Saya menghimbau kepada masyarakat yang ingin membeli rumah, jangan tergiur dengan harga murah, karena ke depannya bisa kecewa," ujar Arief, belum lama ini. Ia mengharapkan masyarakat Provinsi Kepri bisa mencermati beberapa hal, yakni legalitas perusahaan atau developernya, memiliki lokasi dan sertifikat yang jelas, komitmen antara penjual dengan pembeli dan apakah developer tersebut tercatat sebagai keanggotaan REI. Selain itu, lanjut Arief, ada beberapa yang juga harus diperhatikan lagi, seperti lingkungan perumahannya apakah dilengkapi dengan fasilitas umum (fasum), letak susunannya serta bentuk penghijauan yang ada. "Saya pernah beberapa kali mendapatkan keluhan dari masyarakat, karena perumahan yang mereka beli, tidak sesuai dengan perjanjian. Karena developer tersebut tidak termasuk ke dalam anggota REI, maka saya tidak ada kapasitas untuk menegur developer tersebut," ujar Arief. Dikatakan Arief, developer yang terdaftar di dalam keanggotaan REI Kepri, memiliki komitmen untuk memberikan yang terbaik bagi semua konsumennya. REI memiliki edukasi, visi dan misi yang jelas. "Tidak semua developer tergabung di dalam keanggotaan REI, jika salah satu anggota REI bermasalah dengan konsumennya, maka kami bisa memberikan solusi yang terbaik," ungkapnya. Lebih lanjut kata Arief, bagi masyarakat berpenghasilan rendah (MBR), akan diberikan perumahan yang disubsidi oleh pemerintah. Adapun rumah subsidi tersebut, harganya sekitar Rp88 juta.(cw53)

BATAM (HK) — PT Ciptatama Griya Prima, salah satu pengembang terkemuka di Kota Batam meluncurkan town house modern. Peluncuran town house sebagai jawaban atas keinginan masyarakat yang semakin meningkat atas jenis properti ini. Oleh: Tito Suwarno, Liputan Batam Konsep town house kian menjadi perhatian pengembang yang betul-betul mengetahui keinginan pasar properti. Tersedia beberapa tipe yang siap dipasarkan, di antaranya tipe 36/72, 36+/72 hingga tipe town house dua lantai. Manager Marketing PT Ciptatama Griya Prima Antonius Siregar, mengatakan, konsep perumahan terbaru mereka ini mengusung modern namun tetap mengedepankan suasana alami, sehingga memberikan kenyamanan bagi penghuninya. "Town house yang kami bangun ini berlantai dua. Selain

DTC

SWASEMBADA GULA — Mengejar target swasembada gula nasional 2014 sebanyak 5,7 juta ton, 7 BUMN gula (pertanian) investasi sebesar Rp2,7 triliun.

cocok sebagai tempat tinggal, karena suasana alamnya asri juga cocok untuk pengembangan bisnis," ujarnya berpromosi. Pengembang town house ini juga sangat memahami konsep desain membangun, selain desain modern, kein-

dahan serta kenyamanan, terpenting lagi faktor pendukungnya, yaitu keamanan. Pihaknya telah mengantisipasi hal itu dengan mempersiapkan sistem security yang lebih modern. Adapun spesifikasi hunian

ini menggunakan beton bertulang, plafon gypsum, rangka plafon, puring, lantai full kemarik termasuk kamar mandi dan wc, rangka atap baja ringan, atap asbes gelombang serta memiliki akses jalan aspal atau cor beton. "Kita

memberikan jaminan terbaik bagi konsumen," ujar Anton. Bagi yang berminat, segera miliki hunian ini di sekitar Sekupang. Dapatkan berbagai kemudahan akses dan keuntungan berinvestasi di tempat strategis. ***


CMYK

Senin, 02 Juli 2012 PEMBUKAAN

3.977,13 PEMBUKAAN

12.604,60

3

PEMBUKAAN

2.612 PEMBUKAAN

9.103,79 PEMBUKAAN

18.996,57

9.390 7.410,86 2.970,11

Selasa,

3 Juli 2012

Waspadai Gejolak Harga Jelang Puasa BATAM (HK) — Seperti tahun-tahun sebelumnya, setiap menjelang Ramadhan, harga kebutuhan pokok mengalami kenaikan. Di Batam, beberapa kebutuhan pokok justeru telah mengalami kenaikan sejak beberapa waktu terakhir. Oleh: Tim, Liputan Batam-Tanjungpinang Seperti harga ayam, baik ayam segar maupun ayam es masih relatif tinggi. Ayam potong Rp35 ribu per kilogram, sedangkan ayam impor (beku/es) Rp26 ribu per kilogram. Tingginya harga ayam di Batam telah berlangsung sejak sebulan terakhir. Sementara, harga ayam kampung hidup mengalami penurunan harga dari Rp50 ribu per kilogram menjadi Rp48 ribu per kilogram. Tingginya harga ayam, membuat peminat ayam menurun. Sebagaimana dikatakan Anton, pedagang ayam potong di Pasar Tos 3.000 Jodoh, Senin (2/7). "Harga ayam masih tinggi, belum turun," ujarnya. Dikatakan Anton, ayam potong didatangkan dari Berelang. Normalnya Rp25-27 ribu per kilogram, kini menjadi Rp35 ribu per kilogram. Kenaikan harga terjadi karena pasokan minim dari peternak, di samping mahalnya harga pakan. Anton memperkirakan, harga ayam segar masih berpotensi naik seiring meningkatnya kebutuhan menjelang Ramadhan. Wely, pedagang ayam di Pasar Mitra Raya Batam Centre, menjual ayam es seharga Rp26 ribu per kilogram, dan ayam segar Rp30 ribu per kilogram. Weli bisa menjual ayam lebih murah karena memiliki banyak kenalan peter-

nak ayam, sehingga bisa mendapatkan harga lebih murah. Weli memperkirakan, harga ayam kemungkinan bisa naik menjelang Ramadhan yang tinggal belasan hari lagi. Pemilik CV Jaya Lingkau, Ajo, agen ayam di Pasar Jodoh menyebutkan harga ayam kampung mengalami penurunan harga dari Rp50 ribu menjadi Rp48 ribu per kilogram. Turunnya harga ayam kampung ini menurut Ajo terjadi sejak dua pekan terakhir. Penurunan harga ayam kampung berdampak positif terhadap penjualan, sehingga ia bisa menjual ayam rata-rata 100-150 kg per hari. Sementara itu, harga kebutuhan pokok lainnya, seperti sayur mayur relatif stabil. Sayur kol Rp4 ribu per kilogram, wortel di kisaran Rp8-9 ribu per kilogram, kangkung, bayam dan sawi Rp3-4 ribu per kilogram, bawang merah Rp10 ribu per kilogram, bawang birma Rp3-4 ribu per kilogram, buncis Rp7-8 ribu per kilogram, kentang Medan Rp5-6 ribu per kilogram, tomat Medan Rp5 ribu per kilogram, cabai merah Rp28 ribu per kilogram, dan cabai rawit Rp21 ribu per kilogram. Kacang panjang Rp9 ribu per kilogram, mentimun Rp4-6 ribu per kilogram, dan bawang putih Rp18 ribu per kilogram.

Harga Beras Normal di Tanjungpinang Sementara itu, harga kebutuhan pokok di Tanjungpinang relatif stabil. Seperti beras kualitas sedang berkisar antara Rp7-10 ribu per kilogram. Emi, pedagang beras di Jalan Ikan, Pasar Baru Kota Tanjungpinang menyebutkan harga beras diperkirakan akan mengalami kenaikan harga menjelang Ramadhan ini. Namun, ia tidak bisa memprediksi besaran kenaikan harga. Saat ini, harga beras patah wangi Rp9 ribu per kilogram, beras merek AAA Rp10 ribu per kilogram. Sementara itu, Kasi Pelayanan Publik Bulog Kota Tanjungpinang, Siri mengatakan, sampai saat ini, kebutuhan beras untuk Kota Tanjungpinang masih mencukupi sampai Ramadhan nanti. Dikatakannya, kebutuhan beras untuk masyarakat kurang mampu di Kota Tanjungpinang, bahkan hingga Kabupaten Bintan, mencapai 1.300 ton per 6 bulan. Per bulan, Bulog membutuhkan 200 ton. "Harga beras di Kota Tanjungpinang, sampai saat ini masih stabil dan belum ada kenaikan yang signifikan," ucap Siri. Selain itu, lanjutnya, dari tahun sebelumnya (2011 lalu), tidak ada penambahan jumlah beras. Menurutnya, Bulog malah merasa terbantu dengan adanya bantuan warga yang memberikan beras kepada masyarakat tidak mampu. "Dengan adanya momen besar, seperti hari Raya Idul Fitri, Bulog merasa terbantu, karena warga yang tidak mampu selalu mendapatkan beras dari dermawan," ucapnya.

TUNDRA-JUANG/HALUAN KEPRI

KENAIKAN HARGA — Harga ayam segar dan ayam impor masih relatif tinggi, sementara harga kebutuhan pokok lainnya stabil. Diperkirakan, menjelang Ramadhan sejumlah kebutuhan pokok akan mengalami kenaikan harga. Dia menambahkan, adapun beras yang selama ini ada, didatangkann dari Pekanbaru dan penyalurannya dari Dumai. Sedangkan untuk beras impor. kota Tanjungpinang didatangkan dari Vietnam dan India.

"Sebelumnya beras ini berasal dari Thailand, namun beras raskin dari Vietnam dan India, biasanya beras ini lebih bagus dari pada beras Thailand," ujarnya. Sementara itu, beras raskin untuk Kota Tanjungpi-

nang dan Kabupaten Bintan, ia menjamin tidak terjadi kekurangan dan cukup untuk bulan Ramadhan dan hari raya Idulfitri. "Beras bulog kami menjamin tidak ada lagi kekurangan untuk bulan Ramadhan

dan Idulfitri tahun 2012, baik itu di Tanjungpinang yang terdiri dari empat Kecamatan dan 18 kelurahan dan di Kabupaten Bintan yang terdiri dari 10 kecamatan," ucap Siri. (tea/ cw57/cw53)

Konsumen Dapat Renovasi Biaya Murah Beli Rumah Cluster Centre Point TANJUNGPINANG (HK) — Pengembang perumahan Cluster Centre Point memasarkan produknya dengan memberikan kemudahan untuk konsumen yang ingin menambah bangunan rumahnya. Penambahan bangunan hanya dikenakan biaya sebesar Rp1,8 juta per meter. Manajer CV Jaya Arian Putra, Arbianto, Senin (2/7) mengatakan, penambahan bangunan dari rumah induknya, akan dikenakan sebesar Rp1,8 juta. Menurutnya, biaya yang dikeluarkan tersebut, sudah termasuk bahan bangunannya seperti, keramik, gibsun, kabinet masak, atap, dinding yang sudah di plaster, cat dan lain sebagainya. "Uang yang dikeluarkan

oleh konsumen untuk menambah bangunan rumahnya sudah siap huni. Harga ini, sangat lah murah dan terjangkau, karena sudah termasuk bahan-bahan didalamnya," kata Arbi, panggilan akrabnya. Selain itu juga, lanjutnya, tidak hanya memberikan harga yang sangat terjangkau kepada konsumen yang ingin menambah bangunan rumahannya, nantinya para konsumen juga bisa menentukan model desain di dalamnya. Perumahan Cluster Centre Point dibandrol dengan harga Rp165 juta untuk tipe 38/117 dan Rp145 juta untuk tipe 38/100.3. "Yang jelas desainnya kami berikan secara gratis kepada konsumen, terserah

REPRO

PENGEMBANG Perumahan Cluster Centre Point, CV Jaya Arian Putra menawarkan renovasi rumah seharga Rp1,8 juta per meter kepada konsumennya. mereka mau konsep dalamnya bagaimana," paparnya. Dikatakannya, penambahan bangunan tersebut lebih dari Rp10 juta, pihak developer akan memberikan gratis penambahan kamar mandi yang disertai dengan closet duduk dan shower. Jadi nantinya, ada 2 kamar mandi.

Di samping itu, ungkap Arbi, CV Jaya Arian Putra, masih memberikan doorprice kepada konsumen yang membeli salah satu tipe perumahannya. Hadiah utamanya 1 unit mobil Avanza, sepeda motor, kulkas, HP dan lainlainnya.(cw53)

Rasanya Pedas, Asam, dan Manis Ice Cream Rujak BATAM (HK) — Ice Cream Rujak, makanan ringan perpaduan buah segar dan es krim ini sangat unik. Sensasi rasanya yang istimewa dan segar menjadi cirikhas tersendiri.

JUANG/HALUAN KEPRI

CHINDYA Adi Putri memperlihatkan Ice Cream Rujak Nona Harau kreasinya, Senin (2/7).

CMYK

Pencetus Ice Cream Rujak pertama di Batam Chindya Adi Putri, menyebutkan, ide membuat Ice Cream Rujak berawal dari hobinya yang suka makan rujak dan es krim. Sehingga ia mencoba untuk menggabungkan dua makanan tersebut. "Saya dan keluarga suka makan rujak dan es krim. Saya berinisiatif untuk mencoba menkombinasikan ke duanya menjadi satu. Dan ternyata hasilnya enak," terangnya. Mencicipi es krim kreasi Chindya, sapaan akrab wanita berusia 24 tahun ini, sangat berbeda, karena ragam rasa bersatu di lidah Anda, sehingga rasa ingin mencicipi hingga tuntas. Seperti rasa rujak kebanyakan, es krim ini juga menawarkan rasa yang sama, yaitu pedas, asam, manis, dingin, segar, semuanya menyatu. Pendek kata 'ramai' rasa. Es krim ini diberi nama Ice Cream Rujak Nona Harau. Es krim ini diproduksi

menggunakan bahan berkualitas, tanpa pengawet. Sehat dan aman untuk dikonsumsi. Menggunakan gula aren asli yang didatangkan dari Padang, Sumatera Barat. Sejak dipasarkan 19 Juni lalu, peminat Ice Cream Rujak Nona Harau sangat banyak, terjual di atas 500 porsi setiap hari. Pemasarannya melalui jejaring facebook, BlackBerry Messenger (BBM) dan dari mulut ke mulut. Per porsi ditawarkan dengan harga Rp7.500-, yang merupakan harga promosi. Instansi yang telah berlangganan cukup banyak, mulai dari McDermott, Jamsostek, BNI, Bank Muamalat, Badan Pengusahaan Batam, hingga perorangan. "Saat ini masih buka di rumah, tetapi ke depan akan buka beberapa outlet," ujarnya mengakhiri. Informasi lebih lanjut, kunjungi pemasarannya di Tiban Impian Blok A No 2 (Belakang kantor Jamsostek Tiban) atau Telp 0778 749 6241, HP 0857 653 55 217 dan 0821 712 23 765. (armat juang)


POLITIK

4

Selasa,

Sekda Mundur Setelah Positif Jadi Cawawako

Kader IMM Harus Warnai Perpolitikan Nasional MAKASSAR (HK) — Mantan Ketua Umum PP Ikatan Mahasiswa Muhammadiyah (IMM), Rusli Halim Fadli, mengatakan, kader IMM harus bisa mewarnai perpolitikan nasional. "Sebagai organisasi kemahasiswaan yang memiliki anggota yang sangat besar, kader IMM bisa berdiaspora di semua partai politik,'' ujar Rusli Halim dalam acara Dialog Kebangsaan yang mengusung tema "Posisi IMM Dalam Dinamika Perpolitikan di Indonesia" di Warkop Cappo Makassar, Sulawesi Selatan, beberapa waktu lalu. Menurut dia, saat ini moral politisi Indonesia memang sedang mendapat sorotan tajam dari masyarakat. Ia optimistis kader-kader IMM bisa memperbaiki citra yang buruk itu jika mau tampil menjadi yang terdepan dalam mewarnai perpolitikan bangsa ini.(rol)

Partai Islam Tengah Dipojokkan JAKARTA (HK) — Ketua DPP PKB, Marwan Ja'far mensinyalir ada pihak yang ingin memojokkan Partai Islam. Sebuah survei yang menunjukkan penurunan elektabilitas Parpol Islam tak terlepas dari konspirasi menuju pemilu 2014. "PKB saja 1999 lalu di posisi ketiga. Terakhir, 2009 lalu, dalam posisi konflik saja, kita bisa lima persen. Potensi kita besar," jelasnya. Menurut Marwan, pihak yang memojokkan Partai Islam adalah pihak-pihak penggila demokrasi transaksional. Mereka adalah orang-orang yang mengumbar uang demi mendapatkan suara. "Kita tidak seperti mereka," papar Marwan. Marwan menilai negeri ini dapat hancur jika Partai Islam tergerus dari kancah perpolitikan. Sebabnya, partai Islam adalah wadah bagi Umat Islam menyalurkan aspirasinya. "Negeri mayoritas Islam itu pasti melahirkan partai Islam," jelasnya. Sejarah partai Islam di Indonesia pun tidak terlepas dari perjuangan Umat Islam melawan penjajahan. Awalnya adalah gerakan melawah kolonialisme. Ketika berhasil, mereka mendirikan partai Islam. Nahdhatul Ulama dulunya adalah partai Islam yang selalu memiliki perwakilan di level eksekutif maupun legislatif.(rol)

TANJUNGPINANG (HK) — Kepala Badan Kepegawaian Daerah (BKD) Kota Tanjungpinang Suyatno mengungkapkan, Seketaris Daerah Kota Tanjungpinang, Tengku Dahlan, MT resmi dan otomatis mundur dari jabatannya setelah ditetapkan oleh KPU Tanjungpinang jadi Calon Wakil Walikota. Sekarang ini, posisi Sekdako baru sebatas bakal calon wakil walikota. SUTANA/HALUAN KEPRI

Oleh: Darul Qutni, Liputan Tanjungpinang

GELAR MUSANCAB — Dewan Pimpinan Cabang (DPC) Partai Demokrat, Kota Tanjungpinang menggelar Musyawarah Anak Cabang (Musancab) II untuk memilih Pengurus Anak Cabang (PAC) tingkat kecamatan di Hotel Sampurna setempat, Senin (2/7).

“Berdasarkan Peraturan Kepala Badan Kepegawaian Negara Nomor 10 tahun 2005 pasal 4 tentang PNS mencalonan diri jadi kepala daerah, maka pemberhentian dari jabatan mulai yang bersangkutan ditetapkan oleh KPU sebagai Calon Kepala Daerah atau Calon Wakil Kepala Daerah,” ungkapnya. Terkait tahapan jadwal pasangan calon, Suyatno mengaku akan berkoordinasi dengan KPU “Untuk diketahui bersama, SK Tengku dikeluarkan oleh gubernur.Karena gubernur yang memiliki wewenang mengangkat dan memberhentikan Sekda, untuk itu kami bekoordinasi dengan BKD Provinsi Kepri, “tambahnya. Terkait pencalonan menyangkut Pegawai Negeri Sipil yang menjadi calon kepala daerah atau calon wakil kepala daerah sudah ada peraturannya dari BKN, sedangkan terkait masalah mekanisme Pemilihan Umum sudah ada aturannya dari KPU. ***

Demokrat Gelar Musancab

Ruhut: Itu Cuma Trik Golkar Ibas Cawapres Ical JAKARTA (HK) — Putra mahkota, Presiden RI Edhie Baskoro Yudhoyono atau Ibas masuk di antara sederet tokoh yang dikabarkan jadi kandidat cawapres pendamping Aburizal Bakrie. Namun, politikus Demokrat Ruhut Sitompul menduga penyebutan nama Ibas tak lain hanya sekadar merebut simpati publik. "Ical jago merebut simpati. Golkar jago berpolitik praktis dengan melalukan psywar," kata Ruhut di Gedung DPR, Jakarta, Senin (2/7). Menurut Ruhut, trik politik Golkar soal kandidat cawapres lebih dulu digulirkan sebelum deklarasi Ical sebagai capres dari Golkar. Sebelum Ibas beredar nama lain yang pernah dikabarkan jadi kandidat pendamping Ical di antaranya Pramono Edhie Wibowo, Mahfud MD dan Sri Sultan Hamengku Buwono X. "Hati-hati waspada. Dia (Golkar) ingin mencakup, basis Demokrat untuk mendukung dia, TNI dukung dia dan suku Jawa dukung dia lewat nama Sultan," terang Ruhut. Ibas sendiri menilai wacana dirinya akan mendampingi Ical di Pilpres sebagai hal lumrah. Namun, Ibas menjelaskan bahwa mekanisme internal Demokrat terkait capres dan cawapres 2014 belum dibahas. Saat ini, menurut Ibas, PD masih fokus konsolidasi. Demokrat menilai saat ini masih terlalu dini untuk mengumumkan capres karena masih ada banyak tahapan yang dilalui, termasuk tahapan pemilihan legislatif," kata Ibas sebelumnya. Sasaran Tembak Terpisah, pengamat politik, Effendi Ghazali menilai deklarasi Capres Golkar bisa berdampak positif, namun bisa berimplikasi negatif.

"Ada dua tujuan utamanya. Untuk sebuah sistem politik ada baiknya memberikan gambaran Ical sebagai capres Golkar, silakan dievaluasi oleh publik. Apa akan diterima atau dikritik," katanya. Namun, yang harus diantisipasi Ical adalah serangan dari lawan-lawannya. Dalam hal ini tentunya parpol atau cawapres dari partai lain bisa saja mengobokobok popularitas Ical. "Persoalan yang agak serius juga dalam konteks seperti itu sudah benar-benar siap belum. Karena kalau nanti sudah dipublikasikan jadi pusat perhatian dan sasaran tembak," lanjut Ef-

Ruhut

3 Juli 2012

fendi. Karena Itu, lanjut Effendi, harusnya Ical menyelesaikan masalah-masalah yang bisa mengganjal pencapresannya. Dengan demikian meminimalisir masalah-masalah yang mungkin muncul selama konsolidasi pencapresannya dilakukan. (dtk/rol)

TANJUNGPINANG (HK) — Dewan Pimpinan Cabang (DPC) Partai Demokrat Kota Tanjungpinang menggelar Musyawarah Anak Cabang (Musancab) II untuk memilih Pengurus Anak Cabang (PAC) kecamatan dan Kelurahan di Kota Tanjungpinang, Kegiatan dilaksanakan di Hotel Sampurna Tanjungpinang, Senin (2/7). Disamping untuk menetapkan pengurus PAC Se- Kota Tanjungpinang, juga disejalankan untuk penguatan menuju kemenangan pasangan Husnizar HoodRudy Chua pada Pemilihan Walikota (Pilwako) Tanjungpinang, Oktober 2012 dan pemilu 2014.

Kegiatan musancab tersebut dibuka langsung oleh Ketua DPD Demokrat Provinsi Kepri, Apri Sujadi Apri mengungkapkan, pihak yang terpilih menjadi pengurus anak cabang maupun ranting harus segera melakukan penyusunan program strategis, menuju kemenangan Walikota Tanjungpinang. "Saya menegaskan kepada seluruh kader Partai Demokrat yang telah duduk di lembaga legislatif untuk tetap turun ke bawah untuk mendengar langsung keluhan masyarakat. Serta anggota dewan dari Partai Demokrat di Kota Tanjungpinang untuk bisa men-

gawal kebijakan [emerintah dan mengarahkan untuk bisa lebih ke pro rakyat," ujar Wakil Ketua DPRD Kabupaten Bintan ini Ia juga menegaskan, dalam memenangkan Pilwako Tanjungpinang ,semua kader biru harus bahumembahu serta bekerjasama dengan solidaritas yang tinggi, untuk satu tujuan yakni memenangkan pasangan Husnizar-Rudy. Sementara itu Ketua DPC Demokrat Kota Tanjungpinang Husnizar Hood mendeadline pihak yang dipercaya sebagai Ketua PAC ataupun ranting satu bulan untuk merumuskan program kerja.(sut)


5

OPINI & LAYANAN UMUM Selasa,

3 Juli 2012

Tuntaskan Proyek Dompak TAJUK

Pesta Euro Usai PESTA atau perhelatan akbar olahraga sepakbola empat tahunan negara-negara Eropa, Senin (02/7) dinihari kemaren, berakhir sudah. Spanyol dengan status sebagai juara bertahan, akhirnya berhasil mempertahankan kembali titel juara Piala Eropa, setelah dipartai puncak mengalahkan kesebelasan Italia. Spanyol membuktikan bahwa saat ini mereka adalah tim terhebat dibenua biru, setelah mengandaskan juara empat kali piala dunia, Italia. Italia terlihat tidak berdaya menghadapi dominasi yang ditunjukkan oleh tim asuhan Vicente del bosque tersebut.Italia kemasukan empat gol tanpa balas. Dengan mengandalkan kolektifitas tim serta operan cepat dari kaki ke kaki, anak-anak iberia, terlihat sangat perkasa. Italia seperti dibius dan dibuat tidak berdaya dengan pola tik-tak yang dipertontonkan oleh tim Spanyol, walaupun secara materi pemain, kedua tim memiliki kualitas yang tidak jauh berbeda. Postur tubuh yang terbilang pendek untuk ukuran orang eropa dan kalah tinggi jika dibandingkan dengan pemain Italia, tidak menjadi hambatan bagi Spanyol dalam mengembangkan pola permainannya, bahkan apa yang sudah diraih Spanyol menjadi fakta untuk mebantah paradigma yang berkembang selama ini, terutama di Indonesia, bahwa postur tubuh dibawah rata-rata menjadi salah satu penyebab indonesia tidak mampu berprestasi dilevel internasional. Apa yang diperagakan dan dipertontonkan Spanyol, seharusnya menjadi pelajaran dan pengalaman berharga bagi tim nasional Indonesia.Jika dilihat dari postur tubuh, rata-rata postur pemain Indonesia tidak jauh beda dengan postur pemain Spanyol. Untuk itu, sudah saatnya, Indonesia merubah pola dan strategi dalam bermain sepakbola. Penerapan umpanumpan panjang yang selama ini terlihat dominan, sepertinya harus segera ditinggalkan. Indonesia harus menyesuaikan strategi dan pola bermain sepakbola, dengan postur yang dimiliki. Permainan dengan pola tik-tak dari kaki kekaki, control dan passing bola yang sempurna serta daya juang yang tangguh seperti yang diperagakan Spanyol, dirasa merupakan pola yang tepat diterapkan oleh para pemain Indonesia. Jika, para pemain, pelatih dan segenap komponen yang terlibat dalam sepakbola, bersama-sama membangun sebuah tim yang solid, dengan motifasi dan disiplin yang tinggi, sangat mungkin, apa yang dimiliki oleh tim Spanyol juga akan bisa diraih oleh para pemain sepakbola Indonesia. Kita semua pasti sepakat, apa yang dicapai oleh Spanyol saat ini, tentunya tidak mereka raih dalam hitungan satu atau dua tahun.Mereka membangunnya selama belasan bahkan mungkin puluhan tahun. Dengan tekad, semangat, terus berlatih, disiplin , dan sungguhsungguh, kita yakin suatu saat Indonesia akan mampu berprestasi layaknya seperti apa yang telah ditorehkan oleh tim sepakbola Spanyol.***

CAKAP BIJAK "SA YA suka kenyataan. "SAY Rasanya seperti roti"

(Jean Anouilh (1910–1987), Dramawan)

"KEBEBASAN mensyaratkan Anda menemukan bahasa batin sendiri, aturan hidup sendiri, dan visi sendiri" (Zephyr BlochJorgensen, Penulis Buku Freedom’s W ay: Engage Way: Your P otential) Potential)

SETELAH sempat diangkat di masa awal kepemimpinan Dua HMS (HM Sani dan HM Soeryo Respationo) tahun 2010, kini isu penyelesaian proyek Dompak kembali mengemuka. Pasalnya, proyek yang telah menghabiskan uang rakyat sebesar Rp 1,3 Triliun ini belum juga selesai dikerjakan.

R. Dachroni KMahasiswa Pascasarjana Ilmu Politik Universitas Riau (UR) dan Ketua Umum KAMMI Kepulauan Riau Memprihatinkan. Akan tetapi, inilah fakta yang tidak bisa kita pungkiri. Suka atau tidak Pemerintah Provinsi Kepulauan Riau harus serius. Tidak bisa tidak. Proyek Dompak harus tuntas tahun ini. Memang perlu kita sadari pula menyelesaikan proyek Dompak tidaklah semudah membalikkan telapak tangan, ada beragam kepentingan dalam proses penyelesaiannya, namun bukan berarti sulit sama sekali untuk dilakukan. Selama ini cukup banyak isu yang berkembang antara lain isu Amdal, pembebasan lahan, relatif banyaknya proyek pembangunan yang belum selesai serta isu-isu lain yang berkenaan dengan masalah Dompak. Rakyat Kepulauan Riau sudah banyak berkorban untuk penyelesaian proyek pembangunan Dompak ini. Lambat penyelesaian proyek ini, membuat biaya kontrak rukoruko dinas yang ada di Tanjungpinang pun membengkak, rapat-rapat dinas lebih banyak menggunakan fasilitas hotel dan tentunya ini telah membuang anggaran rakyat secara cuma-cuma. Hasil rapid hotel-hotel itu juga belum bisa diterima dan dirasakan masyarakat secara langsung. Kilas Balik Dompak Berdasarkan materi ekspose Pemprov Kepulauan Riau yang disampaikan pada masa kepemimpinan Ismeth Abdullah, marilah sejenak kita melihat dan mengingat kembali secara historis latar-

belakang dan tujuan pembangunan pusat pemerintahan di Dompak. Pada tahun 2005, Pemerintah Provinsi Kepulauan Riau melakukan kajian kelayakan / Feasibility Study Feasibility Study merekomendasikan Pulau Dompak sebagai Pusat Pemerintahan Provinsi Kepulauan Riau dengan pertimbangan: Berada di Wilayah Administratif Kota Tanjungpinang (Sesuai dengan Amanat UU No. 25 Tahun 2002 Pasal 7), Merepresentasikan karakter Provinsi Kepri sebagai wilayah kepulauan, harga lahan murah dan penduduk masih jarang. Hasil Kajian ditetapkan dengan Keputusan Gubernur Kepulauan Riau Nomor 308a Tahun 2006 tentang Penetapan Lokasi Perkantoran Pemerintah Provinsi Kepulauan Riau. Kemudian, pada 6 Januari Tahun 2007, dilakukan penandatanganan MoU antara DPRD Provinsi Kepulauan Riau dengan Pemerintah Provinsi Kepulauan Riau mengenai Kesepakatan Pulau Dompak sebagai Pusat Pemerintahan Provinsi Kepulauan Riau. Tahun 2007 dan disempurnakan tahun 2008, dibentuk Tim Koordinasi Pembangunan Pulau Dompak (TKPPD) berdasarkan Keputusan Gubernur yang diketuai oleh Sekretaris Daerah Provinsi Kepulauan Riau Tahun 2007, dimulai Pembangunan Pusat Pemerintahan Provinsi Kepulauan Riau di Pulau Dompak dituangkan da-

lam Peraturan Daerah No. 14 Tahun 2007 tentang Pengikatan Dana, Penetapan Program dan Kegiatan Pembangunan Tahun Jamak Provinsi Kepulauan Riau. Estimasi biaya dan waktu yang diperlukan untuk pembangunan dan Kegiatan Tahun Jamak di Provinsi Kepulauan Riau sebesar Rp1.990.000.000.000 dengan tahapan penganggaran dari Tahun 2007-2010. Sedangkan untuk pembangunan di Pulau Dompak sebesar Rp1.758.500.000.000 Dengan Pertimbangan Kemampuan APBD Provinsi Kepulauan Riau, Pada Tahun 2008, diterbitkan Peraturan Daerah No. 2 Tahun 2008 tentang Perubahan Atas Peraturan Daerah No. 14 Tahun 2007 yang mengatur “perpanjangan” masa Pembayaran selama satu tahun anggaran (menjadi 2007 – 2011). Berdasarkan Peraturan Menteri Dalam Negeri Nomor 32 Tahun 2008 Tentang Pedoman Penyusunan APBD Tahun Anggaran 2009, dalam rangka penganggaran kegiatan yang pelaksanaannya lebih dari 1 (satu) Tahun Anggaran, masa waktu pengang,garan dan pelaksanaannya dibatasi maksimum sama dengan sisa masa jabatan Kepala Daerah yang bersangkutan. Berdasarkan hal tersebut, diterbitkan Peraturan Daerah No. 19 Tahun 2008 tentang Perubahan Kedua Atas

Menyanyah menerapkan PPDB sistem online tiada lain agar lebih transparan dan terbuka. Termasuk memudahkan pemantauan baik oleh siswa/orang tua dan masyarakat maupun oleh dinas dan pihak-pihak terkait steakholder pendidikan. Sayang, keunggulan tersebut ternoda segelintir oknum tertentu baik dari kalangan oknum DPRD, oknum pejabat/ tim sukses walikota hingga oknum pers. Bahkan oknum LSM dan oknum steakholder pendidikan sama sadisnya. Sehingga, harapan efesiensi, keterbukaan, akuntabilitas dalam PPDB Online yang seharusnya tercapai malah menjadi persoalan baru yang membuat rancu proses PPDB ini. PPDB disepakati memakai sistem dalam jaringan komputer atau online. Itu bertujuan agar siswa dapat memantau posisi peringkatnya di sekolah yang dituju melalui situs web tersebut. Kita berha-

ngan. Bagaimana tidak, struktur birokrasi Kotamadya Batam kala itu masih amat sederhana, hanya memiliki lima badan pemerintahan (bentuk fungsional) tiga sub-distrik (bentuk wilayah). Personil yang langsung di bawah kendalinyapun berjumlah terbatas, cuma 32 orang dengan sekretariat kotapraja dan tiga

pelengkap serta empat personil operasional. Dengan personil, sarana dan anggaran yang serba terbatas, tapi toh, akhirnya, pria kelahiran Tanjungpinang ini mampu menjalankan roda pemerintahan, meski di sanasini kerap terbentur seribu satu kendala. Tapi justru di masa pionir yang sulit ini, daya juang serta semangat

pengabdian seluruh jajaran di institusi ini tinggi. Segala persoalan dan kesulitan yang muncul, diatasi dengan semangat kebersamaan dan kekeluargaan. Selama menahkodai Kotamadya Batam, Usman Draman memang senantiasa menanamkan semangat itu di setiap pegawainya. Tapi demikian tidak berarti hal itu membuat personil bisa be-

Surat Pembaca Bermuatan Lebih Masuk Kapal Roro

Hormat Putra Warga Kijang , Kabupaten Bintan

Arment Wartawan Haluan Kepri rap PPDB online tahun ini jangan seperti sebelumnya yang dipenuhi siswa titipan. Maka dari itu para petugas harus berani katakan tidak untuk siswa titipan, baik dari oknum pejabat eksekutif maupun anggota legislatif. Begitu pula pihak Disdik dan sekolah jangan segan melapor kepada penegak hukum saat menemukan oknum yang memaksakan siswa titipan masuk ke sekolah tertentu. Nama-nama oknum dan siswa yang diduga titipan harus didata untuk segera diumumkan kepada publik. Anggota DPRD diimbau tidak ikut-ikutan bermain dengan memaksa menitipkan sejumlah calon siswa.***

Ir H Usman Draman, Sang Wali Kota Pionir (1) MENJADI pimpinan di masa perintisan selalu saja sulit dan butuh perjuangan keras. Itulah yang dialami Usman Draman saat itu. Sebagai walikota pertama yang ditun j u k p e m e r i n t a h p a s c a ditetapkannya Pulau Batam menjadi Kota Administratif berdasarkan Peraturan Pemerintah Nomor 34 tahun 1983, tugas yang diemban Usman Draman tidaklah ri-

Marina (4 Ha), Resort (20 Ha), Resort Sekatap (27 Ha), perumahan 1 (40 Ha), perumahan 2 (16.5 Ha), Perumahan 3 (22 Ha) dan sisa lahan lainnya untuk jalan row 100 m (128 Ha) dan untuk jembatan 1 (1200 M), jembatan 2 (200 m) serta jembatan 3 (50 m). Pada September 2009 yang lalu masing-masing pekerjaan proyek pembangunan di Dompak mencapai 30 persen dan penulis rasa kalau sekarang pun naik persentasenya jumlahnya juga kurang begitu signifikan dan jika pun naik hanya sekitar 50 – 80 persen. Belum selesainya proyek pembangunan Dompak ini penulis harap tidak menimbulkan konflik kepentingan dan sadar atau tidak dampak pembangunan Dompak dapat kita rasakan setelah pembangunan pusat pemerintahan ini selesai. Namun, rasanya tak salah juga kalau kita berharap pembangunan pusat pemerintahan Dompak yang menghabiskan dana APBD yang sangat besar ini dikawal dan berjalan sesuai dengan apa yang kita rencanakan dan harapkan. Apapun yang terjadi kita berharap bisa tuntas tanpa menimbulkan permasalahan baru. Semoga!.***

HALO instansi terkait tolong ingatkan agar Dump Truck yang berlebihan masuk ke Kapal Roro dikurangi, karena sangat berbahaya bagi keselametan penumpang lain. Disamping itu Kapal Roro ini juga terlalu berlebihan memasukan kendaraan Dump Truck ini saat menyeberang dari Batam ke Tanjunguban, begitu juga sebaliknya. Saya lihat Kapal Roro lebih mengutamakan Dump Truck ketimbang kendaraan lain, padahal sama-sama ingin menyeberang. Hal ini mohon diperhatikan.

Titipan PPDB Online PENERIMAAN Peserta Didik Baru (PPDB) alias PSB baru dimulai. Kali ini Disdik cukup efektif menyiasati membludaknya calon siswa mendaftar dengan cara membuka konter pendaftaran lewat mal-mal. Sistemnyapun cukup mudah dan efesien, para pendaftar bisa langsung mengakses data lewat situs internet yang disediakan. Bahkan operator turut membantu kelancaran para pendaftar saat mengisi data lewat komputer. Berbicara PPDB tentunya tidak terlepas dengan persoalan rutin tiap tahun dijumpai, mulai dari titipan hingga berbagai macam bentuk pungutan. Malah persoalan yang kerap muncul adalah daya tampung siswa. Nah persoalan ini terkadang menjadi dilema pihak sekolah, karena jumlah pendaftar yang diterima tidak sebanding dengan ruang kelas yang dimiliki. Pemerintah sebenarnya

Peraturan Daerah No. 14 Tahun 2007 dengan mengurangi beberapa pekerjaan yang belum dilaksanakan sehingga dana yang dijamin oleh Perda Tahun Jamak adalah sebesar Rp1.325.865.000.000,- (Rp1.094.365.000 untuk pembangunan Pusat Pemerintahan di Dompak) dengan tahapan penganggaran dari Tahun 20072010. Nah, jelas disini terdapat disparitas anggaran yang cukup besar jaraknya antara anggaran yang dibutuhkan. Berikut beberapa proyek pembangunan Dompak pembangunan perkantoran (20 ha), Kantor DPRD (5 Ha), kantor instansi vertikal (25 Ha), fasilitas umum dan sosial (5 Ha), kompleks olahraga (40 Ha), terminal ferry (10 Ha), masjid (10 Ha), Pendopo Gubernur (5 Ha), Pendopo Wakil Gubernur (0,5 Ha), Perumahan Jabatan (9,5 Ha), Plaza utama (32 Ha), kompleks budaya (5 Ha), perdagangan dan jasa (17 Ha), Rektorat dan kampus (22 Ha), Zona pelestarian lingkungan dan ruang terbuka (334 Ha), nurseri (2 Ha), waduk (15,7 Ha), perumahan penduduk Siambang 131 KK (10 Ha), perumahan penduduk Tg Ayun 82 KK (6 Ha), lapangan golf 36 Hole (180 Ha),

kerja seenaknya. Seluruh perosnil di bawah ken d a linya harus taat serta komit pada tugas dan tanggungjawab masing-masing. Punishment and reward dijalankan tanpa pandang bulu. Ketegasan sikap itu ditunjukkan Usman Draman sejak mula diangkat menjadi wali kota hingga di penghujung masa jabatannya berakhir. (Edi Sutrisno)

JAWAB TERIMA kasih pak Putra atas suratnya. Kami dari Satlantas telah mengingatkan Kapal Roro dan mengamankan Dump Truck yang bermuatan overload/kelebihan muatan setelah melakukan penyeberangan menggunakan roll on roll off (roro) dari Batam ke Tanjunguban. Diamankannya dump Truck ini karena diduga muatannya melebihi batas maksimum. Kondisi tersebut bisa menyebabkan terjadinya kecelakaan di jalan. Makanya sementara truk itu kita amankan hingga pemilik dan sopirnya mengurangi muatan tersebut. Awalnya ada sekitar 5 truk yang diamankan setelah diketahui kelebihan muatan. Tetapi setelah pemilik mau mengurangi muatannya, maka tiga dari lima truk tersebut sudah dilepaskan. Namun yang belum, tetap akan diamankan sementara hingga muatan kendaraan dikurangi. Operasi itu sejalan dengan pelaksanaan Operasi Simpatik yang digelar Satlantas Polres Bintan hingga beberapa hari ke depan. Dimana hal tersebut masih sebatas teguran. Tetapi kalau pelanggaran berkaitan dengan keselamatan, maka akan tetap dilakukan tilang. Sekian penjelasan ini semoga bermanfaat.

Pojok

Hormat Kami AKP Kurniawan Ismail Sik Kasatlantas Polres Bintan

√ Rp728 Juta Gaji Anggota DPRD Bintan Dirampok - Ternyata gaji dewan Bintan hampir semiliar ya! √ Di SMKN 4 Siswa Baru Dipungut Rp15 Juta - Seragam, modul dll kok mahal kali pak! REDAKSI menerima kiriman artikel opini, surat pembaca, essai, dan informasi dengan syarat tidak menghina, memfitnah atau menghujat seseorang atau kelompok serta tidak berbau SARA. Setiap surat dilengkapi identitas diri dan dikirimkan ke Redaksi Harian Umum HALUAN KEPRI, Bengkong Garama, Telp. (0778) 427000 (hunting), Faks. (0778) 4 2 7 7 8 4 , E-mail: r e d a k s i @ h a l u a n k e p r i . c o m R e d a k s i berhak mengolah ulang isi tanpa mengurangi maksud surat.


CMYK

6

CMYK

CMYK

IKLAN Selasa,

3 Juli 2012

CMYK


7

SAMBUNGAN Selasa,

Sambungan hal 1 WIB. Ia didampingi tiga penasehat hukum (PH), Rudy Sirait, Roy Wright Hutapea dan Abdul Hakim. Rudi Sirait mengatakan seharusnya polisi mengejar Tony dengan pertanyaan bagaimana pengeroyokan bisa terjadi sehingga menyebabkan korban jiwa. Tapi justru penyidik terus mengejar Tony dengan pertanyaan terkait bagaimana pengarahan massa dilakukan oleh tersangka. "Inikan lucu, bagaimana polisi mau mengungkap adanya pengeroyokan kalau pertanyaan masih berkutak bagaimana pengarahan massa dilakukan," kata Rudi. Menurutnya, dari 25 pertanyaan terhadap kliennya sangat tidak menyentuh subtansi sebenarnya, karena sama sekali tidak ada mengarahkan pada kelompok Basri dan juga terkait pertanggung jawaban Karto atas kasus yang terjadi di Planet Holiday Hotel. "Penyidik sempat menanyakan apakah Tony mengenali enam tersangka dari kelompok lain, namun Tony menjawab tak pernah mengenali mereka semua," lanjutnya. Rudy menambahkan, dari sekian banyak orang yang ditunjukan penyidik dalam gambar dalam insiden berdarah itu, hanya Anton yang diduga penggerak massa dari kelompok Basri yang dikenalinya. "Yang dikenali hanya Anton, sebab dia yang menggerakkan massa ketika pendudukan massa di lahan PT Hyundai," tambah Rudy. Sebab, sosok Anton ini yang memiliki peran ekslusif dalam pergerakan massa di dua tempat dalam insiden ini, baik di lahan PT Hyundai Metal maupun ketika

Materi Pemeriksaan bentrok dan penganiayaan sehingga ada korban jiwa di parkiran Planet Holiday Hotel. "Anehnya, penyidik mengatakan Anton statusnya DPO. Tetapi mengapa tak ada pemberitahuan dari pihak kepolisian seperti menyatakan status DPO kepada Tony dulu," terangnya. Disinggung tentang keberadaan empat tersangka lainnya dari kelompok Tony, yakni Roy Purba, James Simanjuntak, Badlin dan Nirwan Pasaribu, Rudy mengatakan pihaknya telah mengajukan permohonan penangguhan penahananya namun hingga kini belum ada jawaban dari pihak kepolisian. "Surat permohonan penangguhan penahanan terhadap mereka telah kita ajukan sekitar lima hari yang lalu, namun belum ada jawaban dari polisi," pungkas Rudy. Sementara itu korban bentrokan Planet,Tengku Said Abdul Fadhil (32) saat ditemui di rumahnya Bengkong Indah Atas menilai selama ini polisi terkesan tidak serius mengusut tuntas kasus yang telah menyebabkan dirinya menjadi korban. Ia mengatakan polisi terkesan berat sebelah. Sebab sama sekali tidak pernah mengarahkan materi pertanyaan kepada para tersangka dan korban, bagaimana bisa terjadi pengeroyokan dan terjadi korban jiwa dan lain sebagainya. "Kami kecewa, karena proses hukum belum menyentuh pada pokok persoalan. Padahal seharusnya pemeriksaan diarahkan bagaimana bisa jatuh korban," pungkasnya. Seperti diberitakan sebelum-

nya, kasus bentrokan itu adalah masalah perdata atas lahan seluas 3,7 hektar di Batuampar yang dipersengketakan PT Hyundai Metal Indonesia (HMI) oleh kubu Tony Fernando (Manager Operasional dan Pemasaran PT HMI) dengan kubu PT Lord Way Accommodation Engineering (LWAE). Dua perusahaan ini telah saling gugat di Pengadilan Negeri Batam. Namun pada 14 Juni lalu PN Batam memenangkan sebagian gugatan PT LWAE. Perusahaan ini akhirnya meminta kelompok Basri untuk menjaga keamanan lahan tersebut dengan menurunkan ratusan orang ke lokasi, sengketa lahan tersebut. Tidak puas dengan aksi massa itu, kelompok PT HMI melakukan tindakan balasan dan mendatangi kelompok Basri di hotel tersebut. Entah bagaimana kelompok Tony lalu melakukan perusakan hotel yang memang dijaga kelompok Basri. Setelah melakukan penyerangan yang sangat cepat sekitar 15 menit ini, kelompok Tony melarikan diri dan dikejar kelompok Basri. Dalam aksi pengejaran ini menyebabkan, satu orang meninggal dunia dan 11 lainnya mengalami luka-luka. Seluruh korban dihantam dengan senjata tajam. Dalam kasus ini polisi telah menetapkan 11 tersangka, dua di antaranya Tony dan Basri. Kasus ini juga menyeret pemilik Planet Holiday Hotel, Karto. Ia pun diperiksa polisi selama lebih kurang lima jam beberapa waktu lalu. Status Karto hingga kini masih sebagai saksi. (ays/btd)

kulit hitam manis, tinggi sekitar 163 cm dengan usia sekitar 40 tahun. "Pada saat kejadian, saya tengah berusaha membuka ban serap untuk menggantikan ban mobil yang kempes, sehingga saya tidak tampak jelas bagaimana pelaku tersebut turun dari motor dan mengambil uang yang terletak di bawah jok mobil itu. Saya baru tahu, ketika uang itu sudah di tangan salah seorang pelaku. Saya terus berusaha mengejar sembari berteriak rampok," ungkapnya. Dengan hilangnya uang itu, Nur mengaku tidak tahu harus bagaimana menggantikan uang yang dibawa lari pelaku itu. "Pengambilan uang gaji tersebut memang setiap bulannya saya lakukan. Biasanya, saya ditemani lebih dari tiga orang pegawai di lingkungan bendaharawan Sekwan Bintan. Cuma kali ini saja saya hanya ditemani oleh seorang rekan saya, Dedy Charli," ungkapnya. Di tempat yang sama Dedy Charli mengaku, saat kejadian, ia tengah berada di belakang mobil untuk membantu rekannya Nur Affandy menggantikan ban yang kempes. Sehingga ia tidak sempat melihat aksi yang dilakukan pelaku saat itu. "Saya tidak sempat melihat kedatangan pelaku. Saya hanya melihat pintu kiri depan mobil sudah terbuka dan bungkusan berisi uang yang ada di bawah jok mobil dekat saya duduk sudah tidak ada lagi di tempat semula," kata Dedy. Kejadian perampokan tersebut juga sempat diketahui oleh Suratman, seorang pengojek yang biasa mangkal di simpang jalan Teladan. Ia juga mengaku melihat salah seorang dari PNS sempat menarik baju pelaku.

Sementara, saksi warga lainnya mengaku heran dengan peristiwa perampokan tersebut, termasuk aksi yang dilakukan kedua PNS tersebut saat mendapati salah seorang pelaku melarikan uang yang ada di dalam mobilnya. Kondisi itu, mengingat pelaku yang tidak menggunakan sejenis senjata tajam maupun benda lainnya. Kabag Keuangan Sekwan DPRD Bintan E Erianto mengatakan kemungkinan pegawai Sekwan tidak terima gaji bulan ini. "Mau tak mau, untuk bulan ini, kemungkinan kita tidak menerima gaji, karena hal ini juga akan kami laporkan ke Bupati dan Kementerian Keuangan, tetapi tetap menunggu hasil proses hukum dan penyidikan dari Polisi," sebutnya. Erianto juga mengatakan pelaksanaan pengambilan uang untuk membayar gaji di DPRD Bintan, sering dilakukan secara bersama-sama. Namun hanya pada hari ini (kemarin), Bendahara Sekwan Nur Affandi ditemani staf Deddy Carly karena pegawai lainnya sedang mempersiapkan administrasi pembagian gaji. "Biasanya, kalau ambil uang ke bank tidak pernah meminta pengawalan, karena sering dilakukan secara bersama-sama, dan kadang dua mobil, tetapi pada hari ini (kemarin), hanya mereka berdua yang berangkat dan langsung pula kejadian seperti ini," sebut Erianto. Sementara itu Kasat Reskrim Polres Tanjungpinang AKP Maryon membenarkan adanya laporan atas peristiwa perampokan saat itu. Sejauh ini pihaknya masih menyelidiki terhadap ciri-ciri pelaku yang sempat dikenal oleh salah seorang korban, termasuk sidik jari yang terdapat di mobil. "Kasus ini masih kita selidiki," ucapnya. ***

Gaji Anggota

Sambungan hal 1 anggota DPRD Bintan. Informasi di lapangan, perampokan berawal ketika Nur Affandy bersama Dedy Charli (34) sesama PNS di bagian keuangan Sekwan Bintan baru saja mengambil uang di bank. Kala itu, keduanya mengendarai mobil bermaksud kembali ke Kantor DPRD Bintan, di Bintan Buyu. Keduanya mengaku tidak merasa ada yang mengikuti sejak meninggalkan Bank Riau yang berada di jalan Tengku Umar Tanjungpinang. Namun, dalam perjalanan, tepatnya jalan Bakar Batu, KM 2, mobil jenis Mitsubishi warna hijau BP 1384 TA milik Nur Affandy mengalami kempes ban bagian kiri belakang. Nur kemudian memarkirkan mobilnya di tepi jalan untuk mengganti dengan ban serap. Tapi ketika kedua PNS sibuk menggantikan ban mobil, tibatiba datang dua orang tidak dikenal mengendarai sepeda motor jenis Yamaha bebek langsung mengambil uang yang dibungkus plastik hitam yang disimpan di bawah jok mobil bagian kiri depan. Melihat itu, Nur Affandy sempat menarik baju salah seorang pelaku yang membawa uang itu. Namun pelaku keburu kabur. "Ketika itu saya sempat kalap, dan pelakunya ada dua orang menggunakan motor jenis Yamaha bebek. Yang satu menggunakan helm di bagian depan, sedangkan yang satu lagi tidak menggunakan helm," ucap Nur saat ditemui di lokasi kejadian bersama sejumlah anggota Polres Tanjungpinang. Menurut bendahara Sekwan Bintan ini, kejadian perampasan uang tersebut berlangsung cukup cepat. Kendati demikian, ia sempat mengenal wajah dan tubuh seorang pelaku yang bercirikan rambut ikal, bertubuh sedang,

Enam Kg

Sambungan hal 1 "Sampai saat ini (sekitar pukul 21.40 WIB) masih diselidiki polisi (Polda Kepri)," ucap Kunto. Sementara itu, Humas BC Batam Susila Subrata juga mengakui adanya penangkapan barang yang diduga heroin oleh jajarannya yang bertugas di Bandara Hang Nadim. "Tapi saya belum mendapat informasi persisnya," ujarnya saat dihubungi. Informasi penyitaan barang yang diduga heroin tersebut masih simpang-siur. Satu hal yang pasti, penyitaan barang itu dilakukan petugas BC sekitar sore (antara pukul 16.00-17.00 WIB). Kabar adanya penangkapan barang itu baru ramai terdengan selepas Shalat Magrib, Senin (2/7) tadi malam. Dalam sebuah grup komunitas BlackBerry Messenger (BBM) wartawan Kota Batam, Direktur PTSP dan Humas BP Batam Dwi Djoko Wiwoho membuat ralat informasi soal penangkapan barang tersebut. Dalam

BBM, Djoko menulis "Ralat bkn org yg bawa tp di cargo pake ekspedisi. Ditaro di pampers dewasa. Yg ngirim sedang diselidiki dan sudah diserahkan ke Polsek Bandara". Dalam grup BBM tersebut, juga ada komentar yang mengimbau agar berita penangkapan tersebut jangan dulu diekspose. Alasannya untuk memudahkan polisi menangkap pemilik barang yang berada di Jakarta. Masih dalam grup BBM itu, juga ada komentar yang menulis bahwa wartawan Indosiar sudah mendapatkan gambar pelaku yang membawa barang yang diduga heroin itu, dan beritanya sudah siar. Sementara itu, salah seorang karyawan BP Batam di Bandara Hang Nadim saat dihubungi membenarkan sore kemarin ia dan Kepala Bandara Hendro Harijono mengecek kebenaran informasi penangkapan tersebut. "Benar, saya dengan Kepala Bandara mengecek

langsung. Betul, cewek penumpang yang bawa barang itu," kata karyawan BP Batam yang minta namanya dirahasiakan. Humas Bandara Hang Nadim Rony Agusta ketika dihubungi tidak tahu informasi penangkapan salah seorang calon penumpang yang diduga membawa heroin itu. "Memang tadi sore saya lihat petugas Ditpam BP Batam tampak sibuk-sibuk, tapi saya tidak tahu informasi persisnya. Nanti saya cek dan kabari lagi," ujar Rony saat ditelepon sedang ujian di kampusnya, Universitas Ibnu Sina, tadi malam. Kasat Narkoba Polresta Barelang Kompol Arif Bestari juga menjawab belum menerima kabar penangkapan heroin di Bandara Hang Nadim. "Gak tahu, kabarnya pun juga tak dapat. Coba tanya Polsek Bandara atau Polda Kepri," katanya menyarankan saat dihubungi tadi malam. (cw41/cw57/and)

3 Juli 2012

"Hattrick" Cantik

Sambungan hal 1 diciptakan Spanyol. Piala Eropa kali ini adalah Piala Eropa ketiga bagi Spanyol dan menyamai rekor Jerman. Rekor itu juga dilengkapi dengan fakta Spanyol mampu merebut Piala Eropa dua kali berturut-turut, dan menjadi pemenang final dengan skor terbesar. David Silva memulai pesta kemenangan Spanyol setelah tandukannya menggetarkan gawang Gianluigi Buffon pada menit ke14, Senin dinihari (2/7) di Olympic Stadium, Kiev. Jordi Alba pada menit ke-41, berhasil merubah skor menjadi 2-0. Adapun gol ketiga Spanyol dihadirkan oleh Fernando Torres yang baru bermain delapan menit dengan memanfaatkan umpan dari Xavi pada menit ke-83. Gol ini sekaligus gol ketiga bagi Torres di turnamen ini. Juan Mata akhirnya dimainkan untuk pertama kali di turnamen ini menggantikan Iniesta. Keputusan Pelatih Vicente Del Bosque untuk memainkan Mata sangat tepat, karena dua menit setelah turun langsung mencetak gol, usai menerima umpan dari Torres. Del Bosque, mengucapkan selamat kepada anak-anak latihnya atas prestasi diraih, yang disebutnya sebagai misi yang hampir mustahil, mengingat itu adalah gelar ketiga dalam tiga turnamen besar terakhir. "Menjuarai tiga gelar hampir mustahil. Selamat kepada para pemain. Saya sangat ingin menjadi pelatih yang mendidik, bukan pelatih yang menang. Saya ingin tetap menyiapkan mereka untuk masa depan," ujar Del Bosque. ”Kemenangan ini sangat bersejarah bagi persepakbolaan Spanyol. Kini, kami akan menatap masa depan pada Piala Dunia 2014,” kata Del Bosque, yang juga membawa tim nasional Spanyol menjuarai Piala Dunia 2010. Juara di Tengah Krisis Kejayaan Spanyol di Piala Eropa 2012 ini bukan cuma jadi penegasan hegemoni Spanyol di dunia sepakbola. Spanyol juga memberi keceriaan kepada jutaan rakyatnya yang tengah menderita karena krisis ekonomi. Spanyol adalah salah satu dari lima negara Uni Eropa yang dihantam krisis ekonomi terberat. Nasib mereka serupa dengan Portugal, Italia, Republik Irlandia, dan Yunani. Berdasarkan laporan cnbc pada tahun lalu, utang luar negeri Spanyol mencapai 2,46 triliun dolar

AS. Jumlah ini bernilai 179,4 persen dari Pendapatan Domestik Bruto (PDB). Spanyol juga terpaksa mengajukan pinjaman hingga 100 miliar euro demi menyelamatkan dunia perbankan mereka yang terancam kolaps. Di tengah kondisi seburuk itu, Spanyol masih bisa berjaya di bidang olahraga dengan keberhasilan mengangkat trofi di Piala Eropa ini. Kesuksesan ini membuat rakyat Spanyol sejenak melupakan masalah ekonomi yang tengah membelit mereka. Mereka turun ke jalan, bersorak sorai, menyanyi, dan berpesta meski tahu trofi takkan menyelesaikan masalah finansial negara atau mengenyangkan perut. Timnas Spanyol rencananya akan disambut oleh Raja Juan Carlos setibanya mereka di tanah air. Selanjutnya, mereka akan berparade di jalanan kota Madrid untuk berpesta bersama suporter. Sangat Kejam Bagi pelatih tim nasional Italia, Cesare Prandelli, pihaknya merasakan kekecewaan luar biasa atas hasil diperoleh. Prandelli menilai hasil ini sangat kejam bagi timnya. Italia benar-benar tidak mampu melakukan perlawanan berarti. Impian untuk meraih juara Euro untuk kedua kalinya harus pupus, dan Prandelli merasa para pemain Spanyol tampil lebih segar di babak final. “Hasil ini sangat kejam, tetapi anda bisa melihat jelas bahwa mereka (Spanyol) lebih segar. Kami menggunakan banyak energi di selama seminggu ini dan tidak punya waktu untuk memulihkan diri, jadi ketika tertinggal 2-0 dari para pemain ini menjadi tak terelakkan,” ujar Prandelli. Pada laga perdana kedua tim di Grup C, Italia mampu mengimbangi Spanyol dengan menggunakan formasi 3-5-2. Italia tidak mampu mengulangi hal itu di final dengan formasi 4-3-1-2, walau begitu Prandelli berkeras tidak ada pendekatan yang salah dari timnya. “Kami tidak menggunakan pendekatan yang salah, karena kami menyadari secara fisik kami berada di level berbeda. Saat ini kebaikan dari tim ini menjadi tersakiti karena keseimbangan skuad,” imbuhnya. Pada akhirnya Prandelli menerima dengan lapang dada kekalahan Gli Azzurri. Meski gagal juara, mantan pelatih Fiorentina ini tetap memuji perjuangan para

Kehidupan

Sambungan hal 1 Ketika bernasib baik, sesekali perlu kita sadari bahwa suatu ketika kita akan mengalami nasib buruk yang tidak kita harapkan. Dengan demikian kita tidak terlalu bergembira sampai lupa bersyukur kepada Sang Maha Pencipta. Ketika nasib sedang buruk, kita memandang masa depan dengan tersenyum optimis. Optimis

saja tidak cukup, kita harus mengimbangi optimisme itu dengan kerja keras.” “Apa alasan saya untuk optimis, sedang saya sadar nasib saya sedang jatuh dan berada di bawah,” sang Murid kembali bertanya. “Alasannya adalah iman, karena kita yakin akan pertolongan

Sang Maha Pencipta”, terang sang Guru. “Hikmah selanjutnya?”, meneruskan tanyanya. “Orang yang terkenal satu ketika harus siap untuk dilupakan, orang yang di atas harus siap mental untuk turun ke bawah. Orang kaya satu ketika harus siap untuk miskin,” sang Guru mengakhiri jawabannya. (ibc)

tanpa takut pesawat meledak langsung menolong korban. Warga kebingungan untuk mengeluarkan pilot. Akhirnya, disepakati pesawat yang rodanya di atas untuk dibalikkan. Setelah pesawat dalam posisi normal, barulah mereka berhasil mengeluarkan tubuh pilot. Kondisi tangan kanan pilot remuk dan kepalanya seperti terkena benturan. Sedangkan Rara dan Fitriani diduga menderita patah tulang. Kapolres Kuningan Ajun Komisaris besar Wahyu Bintoro Hari Wibowo datang ke lokasi kejadian bersama Wakil Bupati Momon Rochmana. Menurut Kapolres, pihaknya sudah berkoordinasi dengan Lanud Penggung Cirebon dan menghubungi Komite Nasional Keselamatan Transportasi (KNKT). "Mereka sedang menuju ke sini, kami sudah mengamankan lokasi kejadian," jelasnya. Sekitar pukul 16.30 WIB, jenasah pilot Heru dievakuasi ke RSU 45 Kuningan. Pukul 17.00 WIB, beberapa siswa dari Aero Flyer Institut berdatangan menggunakan mobil perusahaan. Karena jalannya sulit menuju lokasi mobil Aero Flyer diparkir agak jauh dari lokasi kejadian. Jalan

yang sulit hanya bisa dilalui satu mobil, menyulitkan mobil tim penolong tiba di lokasi. Apalagi, ribuan warga berdatangan ke lokasi kejadian dengan menggunakan motor dan jalan kaki. Sampai malam ini, bangkai pesawat belum di evakuasi. Juru bicara Kementerian Perhubungan, Bambang S Ervan mengatakan, pesawat dengan nomor registrasi PK-HAL tersebut mengalami kecelakaan dalam sorti keempat. Dalam sorti atau penerbangan pertama hingga ketiga, Bambang mengatakan tidak ada masalah. Jatuhnya pesawat latih yang berlokasi di Bandar Udara Penggung, Kota Cirebon tidak hanya sekali ini. Sebelumnya, pada 19 Desember 2011, pesawat latih milik Wings Flying School jatuh dan terbalik di tepi Pantai Bungko Lor, Kabupaten Cirebon, Jawa Barat. Pesawat ini mengalami rusak berat, namun dua orang kru, yaitu instruktur dan siswanya selamat. Selain itu pada November 2011, pesawat latih Cessna juga mengalami kecelakaan. Pesawat ditemukan di kawasan hutan Gunung Ciremai tepatnya di Argalingga, Kecamatan Maja, Kabupaten Majalengka, Jawa Barat. (dtc/viv)

yang paslah nggak tua dan muda yang penting lebih mengerti," ungkapnya. Menurutnya, umur tidak menunjukkan kadar kedewasaan seseorang. Vicky mengaku pernah pacaran dengan orang yang umur-

nya lebih tua, tapi sifatnya seperti anak-anak. "Terus pernah seumuran tapi udah dewasa gitu, kiranya ia punya visi kedepan, bertanggung jawab dengan keluarga," kata finalis Miss Indonesia tahun 2007 itu. (net)

Pesawat Jatuh

Sambungan hal 1 Ketika berputar untuk kedua kalinya, tiba-tiba mesin pesawat tidak terdengar. Pilot diperkirakan akan melakukan pedaratan darurat. Sialnya ekor pesawat tersangkut kabel listrik 20 kilovolt hingga putus. Pesawat kemudian jungkir balik di udara dan menukik menghujam ke tanah, tanpa percikan api. Sakim (58) saksi mata mengatakan, sebelum jatuh dan terbelah menjadi dua, pesawat sempat terbang rendah dan menabrak kabel listrik di areal pemukiman warga yang terpencil tersebut. "Sebelum jatuh, pesawat sempat menabrak kabel listrik dan jatuh di pinggir kali," kata Sakim, petani di Dusun Patapan Desa Sukadana. Pada saat ekor pesawat menabrak kabel listrik, Sakim mengaku hanya berjarak sekitar 20 meter dari pesawat tersebut. Selanjutnya pesawat jatuh di pinggir sungai sekitar 400 meter dari posisi dia. Ia kemudian berteriak minta tolong dan lari ke arah pesawat. Beberapa petani dan penggali pasir di Sungai Cibatu langsung menolong. Warga Patapan yang juga mendengar dentuman keras langsung menuju lokasi. Puluhan warga

Suka Brondong

Sambungan hal 1 Penyanyi yang melejit dengan "Mari Bercinta 2" ini mengaku lebih suka didekati oleh brondong. "Jangan salah, justru yang deketin itu yang brondong-brondong mereka menyangka umurku lebih muda dari mereka. Aku inginnya

pemainnya sepanjang turnamen sepakbola terakbar bagi negaranegara benua biru. “Ini adalah turnamen luar biasa dan saya memuji para pemain atas usaha mereka selama Euro 2012. Kami telah berkembang dan tentunya mencoba meraih kompetisi ini di waktu yang tepat setelah memulihkan diri dari kelelahan ketika membela klub,” paparnya. Karena Kelelahan Sementara bek Italia, Andrea Barzagli, tak bisa menutupi kekecewaannya setelah dipermalukan Spanyol tersebut. Namun pemain 31 tahun ini masih menyatakan puas dengan kinerja Gli Azzuri secara keseluruhan. "Penampilan kami dalam turnamen ini sangat baik, kecuali difinal. Kami akan mempertahankan mentalitas bertanding kami dan komposisi skuad yang memiliki banyak pemain muda. Kami tak akan selalu bermain melawan Spanyol. Saya pikir Nazionale telah berubah total sejak Piala Dunia 2012," kata Barzagli seperti dilansir Football Italia, kemarin. Pencapaian Italia di Polandia dan Ukraina memang cukup baik. Mereka sanggup menembus babak final meskipun sempat digoyang skandal pengaturan skor menjelang turnamen digelar. Gli Azzurri sukses mengalahkan Inggris dan kandidat kuat juara, Jerman, sebelum ditekuk Spanyol di final. "Ini sungguh mengecewakan, namun tidak menghapus kinerja baik kami sepanjang turnamen. Kalah dalam laga final dengan skor 4-0 sama sekali tak menyenangkan," katanya, pahit. Italia memiliki waktu istirahat lebih sedikit dibandingkan Spanyol. Menurut Barzagli itu salah satu faktor penyebab kekalahan Gli Azzurri. Namun demikian, bek Juventus itu tak sungkan memberikan pujian kepada La Furia Roja. "Anda bisa lihat kami sejak awal memiliki masalah dan kami selalu mengejar bola. Secara fisik kami kelelahan dan kami tahu Spanyol terus saling mengumpan untuk membuat lawan mengejar mereka," ungkap Barzagli. "Spanyol layak mendapatkan kredit karena Anda tak bisa memenangkan tiga turnamen besar secara kebetulan. Kami membantu mereka dengan penampilan kami yang sangat ke lelahan. Kami hanya bisa mengucapkan selamat kepada mereka," katanya. (kcm/oke/vvn/dtc)


CMYK

8

CMYK

IKLAN Selasa,

3 Juli 2012


CMYK

CMYK

Selasa,

3 Juli 2012

HARGA ECERAN Rp2.000,HARGA LANGGANAN Rp52.500,UNTUK LUAR KOTA TAMBAH ONGKOS KIRIM

Muslimin Ketua Umum ASSBI Batam

Gaya Hidup BAGI pria kelahiran Pulau Buluh, Batam, 42 tahun silam ini, sepakbola merupakan bagian dari gaya hidup. Sebabnya, olahraga ini digemari semua kalangan, mulai dari anak-anak hingga orang dewasa. Menurut Muslimin, permainan sepakbola sarat dengan nilai-nilai universal. Karena itu, tak heran jika olahraga ini menjadi sangat populer dan banyak dimainkan orang, baik untuk prestasi maupun untuk memperoleh kebugaran tubuh semata. "Selain untuk prestasi dan kebugaran, tujuan lain bermain sepakbola adalah untuk sosialisasi,

Siswa Dipungut Rp15 Juta Diduga Ada Pungli di SMKN 4 BATAM CENTRE (HK) — Dugaan adanya praktik pungutan liar (pungli) di sekolah saat penerimaan siswa baru, kembali mencuat. Oleh: Ali Mahmud, Liputan Batam Diduga, pihak sekolah SMKN 4, Tiban II, Patam Lestari, memungut biaya siluman yang besarnya mencapai Rp15 juta per siswa.

Gaya Hidup

Siswa Dipungut

Bersambung ke hlm 10

Bersambung ke hlm 10

9 Tahun Bekerja Tanpa Digaji SEKUPANG (HK) — Banyak cerita pilu yang datang dari para tenaga kerja Indonesia (TKI) yang bekerja di negara Malaysia. Sayangnya, meski dianggap sebagai pahlawan devisa negara, namun nasib mereka acapkali tidak mendapat perlindungan memadai dari pemerintah Indonesia. Apatah

PEGAWAI Dinsos Kota Batam memberi pengarahan kepada sejumlah TKI yang dideportasi dari Malaysia, Senin (2/7) di Shelter Dinsos di Sekupang. Taslimahudin.

CMYK

9 Tahun Bersambung ke hlm 10

TUNDRA-CECEP/HALUAN KEPRI

TERENDAM BANJIR — Foto gabungan memperlihatkan kondisi ruas jalan di Batam yang terendam banjir setelah diguyur hujan deras di Nagoya dan Penuin, Senin (2/6). Banjir ini menyebabkan kemacetan sehingga sempat merepotkan petugas kepolisian.

Hujan 15 Menit, Nagoya Terendam NAGOYA (HK) — Pemerintah Kota Batam harus segera bertindak, menangani persoalan banjir di kota ini. Soalnya, meski hujan cuma berlangsung sekitar 15 menit, Senin (2/7), namun sejumlah kawasan sudah terendam air, yang membuat aktivitas warga terganggu. Parahnya, banjir juga me-

nimpa kawasan bisnis dan perdagangan seperti Nagoya dan Batuampar. Pantauan di lapangan, sekitar pukul 17.00 WIB, jalan di dua kawasan tersebut, genangan air mencapai lutut orang dewasa. Banjir terjadi di antaranya di depan Hotel Music, Batuampar. Di sini, para pengendara

yang melintas terpaksa harus mengurangi kecepatan untuk menembus genangan air tersebut. Ada pula sepeda motor yang terjebak di tengah banjir, sehingga memacetkan arus lalulintas. Pengendara lain, banyak yang memilih mengambil jalan memutar, melewati area Hotel Music. Jeni (40), supir lori yang

mengalami nasib apes saat melintas di depan ruas jalan Hotel Music mengatakan, dia terpaksa memanggil tukang derek. Soalnya lori miliknya terjebak di tengahtengah bajir. "Yah, airnya sudah mele-

Hujan 15 Bersambung ke hlm 10


10

METRO BATAM Selasa,

3 Juli 2012

Hari Ini, Pembukaan Kemah Santri Nusantara Kanpel: Penyebabnya Cuaca Buruk BATAM CENTRE (HK) — Perkemahan Pramuka Santri Nusantara (PPSN) 2012 di Provinsi Kepri yang dilaksanakan di dataran Engku Putri, Batam Centre, Batam, akan dibuka hari Selasa (3/7) ini. Dijadwalkan, kegiatan yang diikuti 33 provinsi di Indonesia ini akan dibuka oleh Menteri Menteri Agama, Suryadharma Ali. Kata Kepala Dinas Perhubungan Kota Batam, Zulhendri, pelaksanaan perkemahan PPSN 2012 akan dipusatkan di Bumi Perkemahan Raja Ali Kelana, Punggur, pada Senin-Minggu (2–8/7). Kegiatan PPSN ke III tahun 2012 ini juga akan digabungkan dengan Perkemahan Wirakarya Nasional Perguruan Tinggi Agama Islam (PWN PTAI) XI 2012 dengan nama Perkemahan Pendidikan Islam Nusantara (PPIN).

Diperkirakan, kegiatan ini akan melibatkan sekitar 10.000 orang pramuka dan official. Terdiri atas peserta PPSN sekitar 7.000 orang dan peserta PWN PTAI sekitar 3.000 orang dari 52 PTAI yang diundang. Guna menyukseskan acara, panitia sudah menyiapkan puluhan bus dan sejumlah kendaraan transportasi untuk mengangkut ribuan peserta. "Ada 40 bus yang telah disiapkan dalam kegiatan PPSN 2012. Beberapa rute jalan juga sudah diatur, agar tidak mengganggu para pengguna jalan lainnya," kata Zulhendri di Batam Centre, kemarin. “Transportasi akan dilakukan mulai mereka tiba di pelabuhan maupun di Bandara Hang Nadim menuju tempat perkemahan di Punggur dan pembukaan kegiatan

di Engku Putri,” kata Zulhendri lagi. Dikatakan, pelaksanaan PPSN dan PPIN di Bumi Perkemahan Raja Ali Kelana, Punggur akan diisi dengan berbagai kegiatan. Di antaranya tabligh akbar, pembuatan halaqoh kyai, wisata bahari Tanjungbemban Nongsa dan festival seni nusantara untuk peserta PPSN. Sedangkan untuk peserta PWN akan diadakan kegiatan berupa bakti sosial untuk membenahi masjid dan mushala di sejumlah kecamatan di Kota Batam. Di samping itu, dalam pembukaan kegiatan PPSN ke III tahun 2012 juga akan dilakukan kegiatan pemecahan rekor MURI. Yakni dalam bentuk kirab Gurindam 12 terpanjang di dunia. Dari pasal 1 sampai pasal 12 terdapat sekitar 4.416 huruf

yang akan dibagi dalam 12 kelompok santri yang akan mengusung pasal per pasal. Dan akan ada 12 warna yang digunakan dalam pemecahan rekor MURI yang akan menghiasi dataran Engku Putri Batam Centre. Nantinya juga akan ada 12 orang pemukul bedug dan tarian zapin yang akan mengisi pembukaan PPSN III 2012. Sementara berdasarkan informasi dari berbagai pihak, pelaksanaan PPSN ke III tahun 2012 di Batam kali ini didukung dengan anggaran Kementerian Agama RI sebesar Rp7 miliar. Sedangkan Kantor Wilayah Kementerian Agama Kepri sendiri menganggarkan sebanyak Rp1,3 miliar dalam kegiatan tersebut. Ini belum termasuk bentuk dukungan dari pemerintah Provinsi Kepri dan Pemerintah Kota Batam. (wan)

bangunan di sekitar lokasi. Selain itu, genangan air cukup parah juga terlihat di Nagoya. Di antaranya di depan Van Holanno dan Dana Graha. Di lokasi ini, banjir memang sudah kerap terjadi. Sayangnya, hingga kini belum ada tindakan dari pihak-pihak terkait untuk meng-

atasinya. "Kalau sudah hujan deras, kita di sini dibuat was-was, karena posisi kita berada persis di samping drainase," kata Edi (35), salah satu pedagang di sekitar lokasi. Menurut para pemilik toko di kawasan tersebut, ban-

jir lebih besar disebabkan oleh tersumbatnya drainase oleh sampah. Warga sudah sering melaporkan kepada pihak terkait agar melakukan pengerukan sampah di saluransaluran air yang ada di kawasan ini, namun sering tidak mendapat respon. (cw62)

didikan di sekolah dasarnya. "Umur saye waktu tu maseh keci' lagi. Saye berangkat tak ade bawak ape-ape. Kate nak dipekerjakan kat restoran-lah, tapi jadi pembantu dekat sane. Saye langsung tak dapat kabar keluarga saye," ujar Murfi yang mengaku saat ini berusia 21 tahun itu dengan logat Melayu. Pengakuan Murfi, saat diberangkatkan, umurnya di dokumen dipalsukan oleh agen TKI di daerahnya. Namun, ia mengaku sudah lupa dimana daerah tempat agen itu berada. Yang diingatnya, dia dibawa ke daerah dekat Blitar dan kemudian ke Batam lalu menyeberang ke Malaysia. "Setau saye dekat Blitar, Tanjung sari. Tapi tak taulah kat mane pastinya. Name ayah saye Hidayat, nama ibu Mardiyah," katanya. Mirisnya, Murfi juga mengaku sudah mulai lupa dengan wajah kedua orangtuanya. Dia cuma ingat, mereka satu keluarga ada empat bersaudara. Di Malayisia, katanya, dia sudah beberapa kali pindah tempat kerja. Itu dilakukan lantaran dari satu majikan ke majikan lain, dia sering mendapat perlakuan ka-

sar. Sejak tinggal dan bekerja selama sembilan tahun di negara itu, sudah beberapa kali dipindahkan tanpa digaji. "Mulai dari Malaka, Selangor hingga Batu Pahat saye bekeje, karena dah tak tahan dan sering juge dipukul, jadi saye kabur. Saye dibantu boyfriend (kekasih) saye, Mohammad Fairul Bin Isa. Itulah saye tak dapat bawak ape-ape. Sekarang ini saye kosong, uang tak ade, pasport, KTP atau apapun juga," katanya. Murfi sendiri, dideportasi dari Malaysia ke Indonesia bersama belasan TKI lainnya. Mereka dipulangkan melalui Batam. Dan saat ini sedang menunggu proses pemulangan ke daerah asal di Shelter Dinsos Kota Batam di Sekupang. Menurut Murfi, terakhir dia kabur dari rumah majikan saat bekerja di restoran. Dia dibantu oleh teman sesama TKI yang kemudian membawanya ke Konsulat Jenderal Republik Indonesia (KBRI) di Malaysia. Sementara itu, Febriana, pendamping TKI dari Kementerian Sosial (Kemensos) RI mengatakan, terkait permasalahan yang dialami Murfi,

pihaknya akan berkoordinasi dengan Dinas Sosial di Blitar, Jawa Timur. Itu untuk mencari tahu alamat keluarga Murfi. "Kalau seperti sebelumnya, Kita bantu mencari alamatnya. Namun, tentu dengan berbagai koordinasi dengan pihak Dinsos. Karena mereka tentunya yang lebih tau," ujar Febriana. Selain Murfi, lanjut Febriana, ada 12 perempuan ditambah satu bayi berusia 32 hari yang dideportasi dari Malaysia melalui pelabuhan Batam Centre. Mereka dipulangkan dengan berbagai permasalahan yang dialami. Mulai dari tidak tahan, kabur dari rumah majikan dan lain sebagainya. "14 TKI ini berasal dari berbagai daerah di Indonesia, seperti Lampung, Sidoarjo, Tangerang, Karawang, Mojokerto, Probolinggo, Medan dan Atambua. Rencanannya, semua akan dipulangkan hari Rabu (4/7) melalui Jakarta. Hanya saja, ada satu orang yang akan diambil oleh pihak agen yang membenrangkatkan. Namun itu semua tergantung orangnya," jelas Febriana. (taslimahudin)

Hujan 15

Sambungan hal 9 wati lutut saya, bagaimana tidak aki mobil ikut terendam oleh air hujan. Apa boleh buat saya terpaksa memanggil tukang derek untuk mengevakuasi mobil ini," katanya. Genangan air itu terjadi persis di lokasi yang drainasenya tertimbun oleh tanah akibat adanya proyek pem-

9 Tahun

Sambungan hal 9 lagi pemerintahan Malaysia. Salah satunya, seperti yang dialami Murfi Mulandari, TKI asal salah satu kabupaten di Jawa Timur yang berangkat ke Malaysia, sembilan tahun silam. Perempuan yang cuma lulusan sekolah dasar ini harus menelan pil pahit. Selama sembilan tahun bekerja di negeri "Upin dan Ipin" itu, dia tak ada menerima bayaran seringgit pun. Yang ada, perempuan yang gaya bicaranya lebih kental aksen Melayu-Malaysia-nya dibanding Jawa ini, malah kerap menerima perlakuan kasar. Dia mengaku sering disiksa oleh majikannya. Ditemui di Shelter Dinas Sosial (Dinsos) Kota Batam, Senin (2/7), Murfi menuturkan kisahnya. Pada awalnya, tak pernah terlintas sedikitpun dalam benak Murfi untuk merantau, apalagi sampai ke luar negeri. Namun, himpitan ekonomi yang mendera keluarganya, memaksa dia untuk berbuat lain. Tambah lagi, orangtuanya sedang sakit-sakitan. Maka, berangkatlah di bersama 14 orang temannya ke Malaysia. Tak lama setelah Murfi menyelesaikan pen-

Kapal Tongkang Tabrak Jembatan VI BATAM CENTRE (HK) — Hasil penyidikan Syahbandar Kantor Pelabuhan (Kanpel) Laut Kelas I Batam, kasus kapal tongkang APC Aussie I yang menabrak Jambatan VI pada 6 Juni lalu, disebabkan oleh faktor alam yakni cuaca buruk. "Penyebabnya faktor alam. Jadi, tidak ada faktor lain yang mempengaruhi kapal tersebut menabrak jembatan," ujar Kepala Bidang (Kabid) Kesyahbandaran Kanpel Laut Kelas I Batam , Jon Kenedy, Senin (2/6). Menurutnya, kapal tersebut terbawa arus sehingga mengakibatkan tali jangkar kapal terbawa arus tanpa arah. "Jangan beropini tanpa bukti terkait kapal naas ini," ujarnya. Kata dia, biasanya kecelakaan yang terjadi di laut disebabkan oleh tiga unsur. Di antaranya, faktor manusia atau human eror, teknis dan cuaca atau faktor alam. Disinggung kemungkinan ada

Sambungan hal 9 Bahkan, informasi yang didapat Haluan Kepri dari sejumlah orangtua siswa, pungli tersebut sudah berlangsung sejak tiga tahun belakangan. Modus yang dilakukan oleh pihak sekolah, dimana setiap pendaftaran siswa baru, orangtua siswa disodorkan selembar kertas yang bertuliskan "Biaya Pendidikan SMKN 4 Batam Angkatan TP. 2012/2013". Dalam surat itu, tercantum nama Kepala Sekolah, Baharuddin Sitepu, SPd selaku pihak pertama. Di samping kirinya, tercantum orangtua/wali sah siswa selaku pihak kedua dan tertulis materai 6000. Berdasarkan data, rincian biaya pendidikan di sekolah itu antara lain, biaya seragam peserta didik sebanyak lima set sebesar Rp1.320.000 dengan keterangan lunas sebelum tanggal 11 Juli 2012. Asuransi peserta didik selama tiga tahun Rp60 ribu. Kemudian, biaya buku, modul, alat tulis, pakaian, transportasi, konsumsi, akomodasi dan biaya pribadi lainnya disebutkan "sesuai kebutuhan setiap peserta didik". Pada bagian berikutnya, biaya operasional bulanan terdiri dari gaji tenaga honorer Rp250 ribu, tunjangan struktur SMKN 4 Batam Rp300 ribu, uang lembur, transportasi, konsumsi, pajak, asuransi, dan lain-lain sebesar Rp325 ribu, bahan atau alat habis pakai (ATK, praktek) Rp350 ribu, dana OSIS tidak dicantumkan. Untuk biaya operasional ini, dibayarkan per siswa lunas sebelum tanggal 10 setiap bulannya. Item ketiga, biaya investasi meliputi, komputer prak-

penyalahgunaan saat lego janghkar (lay up), Jon membantahnya. Kata dia, kapal itu lego jangkar sejak November 2011, sehingga bisa dipastikan memiliki izin lego jangkar di perairan tersebut. Lebih jauh Jon mengatakan, pemilik kapal tersebut telah bersedia mengganti semua biaya kerugian yang diakibatkannya. Bahkan sejauh ini, pemilik kapal tersebut masih menunggu hasil perhitungan dari pihak terkait yang melakukan estimasi kerugian. "Saya sering ditanya-tanya oleh pemilik kapal terkait perhitungan kerugian, tapi sampai sekarang juga belum rampung perhitungannya. Karena belum juga selesai maka pemilik kapal masih terus menunggu," ujarnya. Padahal, kata Jon, jika perhitungan atau estimasi kerugian segera diselesaikan, pemilik kapal sudah menunggu untuk memproses-

Siswa Dipungut tek atau hotspot Rp1,5 juta, pengadaan taman sekolah Rp200 ribu, sharing pembangunan RKB Rp3 juta, penataan lingkungan sekolah Rp3,5 juta, dan penyelesaian panggung tak dicantumkan. Pembayaran uang ini dalam keterangan, tidak dicantumkan. Biaya tersebut bila ditotalkan mencapai Rp15.105.000 per siswa. Kepala Sekolah SMKN 4, Baharuddin Sitepu, SPd saat dikonfirmasi, membenarkan adanya beban biaya yang dikenakan kepada orangtua siswa sebagai mana yang dicantumkan dalam surat edaran tersebut. Baharuddin berdalih bahwa biaya-biaya itu dikenakan kepada siswa sesuai kemampuan orangtua mereka masing-masing. Dan semuanya dilakukan, saat wawancara dengan orangtua siswa ketika mendaftarkan anaknya di SMKN 4. Baharuddin juga mengaku, biaya yang dikenakan pada siswa baru itu telah berlangsung selama tiga tahun belakangan ini. "Memang biaya yang kita kenakan pada orangtua siswa ini, sejak tiga tahun belakangan ini dan tanpa diketahui oleh pihak Dinas Pendidikan Kota Batam. Pembayaran biaya itu kita sesuaikan dengan kemampuan orangtua siswa," kata Baharuddin. Di tempat terpisah, Sekretaris Dinas Pendidikan Kota Batam, Yahya saat dimintai tanggapannya enggan memberikan komentar. "Kalau bisa, langsung saja tanyakan ke pak Kadisdiknya langsung ya," jawab Yahya. Sementara Kepala Dinas Pendidikan Kota Batam, Muslim Bidin saat dihubungi melalui via telepon, belum

mau memberikan penjelasan terkait adanya dugaan pungli di SMKN4 tersebut. "Nanti saya telepon balik. Karena saya sekarang lagi ada acara di Karimun," kata Muslim. Sampai berita ini diturunkan, belum ada keterangan lanjutan dari Muslim Bidin. Wakil Ketua komisi IV DPRD Kota Batam, Udin P Sihaloho yang diberitahukan masalah ini tampak kaget. Dia pun sangat menyayangkan adanya dugaan pungli di sekolah tersebut. Menurut Udin, praktik seperti itu sangat bertentangan dengan pernyataan Kepala Dinas Pendidikan Kota Batam, Muslim Bidin melalui di media cetak belum lama ini. Bahwa musim penerimaan siswa baru ini tidak boleh ada pungutan apa pun. "Kalau memang ada kutipan ataupun pungutan di SMKN 4, maka kita pertanyakan dengan komitmennya Kepala Dinas Pendidikan. Pak Muslim pernah menegaskan tidak ada kutipan apapun dalam proses penerimaan siswa baru ini. Tapi kenapa itu masih terjadi? Saya tidak yakin, kalau kutipan ini tidak diketahui oleh beliau (Muslim)," kata Udin yang ditemui di ruang Komisi IV DPRD Kota Batam. Udin mengatakan, apabila Dinas Pendidikan betulbetul tidak mengetahui adanya praktik pungutan di SMKN 4, maka dia harus berani mengambil tindakan. Salah satunya, dengan memberikan sanksi tegas kepada Kepala Sekolah SMKN 4. Dengan demikian, harap Udin, bisa memberi efek jera terhadap kepala sekolah lainnya di Batam yang melakukan praktik serupa. ***

duktif. Katanya, sepakbola benar-benar media yang sangat bagus karena bisa menghasilkan sumber daya manusia yang sehat dan berdisiplin serta sportif dalam bertindak dalam kehidupan sehari-hari. "Yah, walaupun saya sekarang bukan seorang pe-

main sepakbola lagi, namun rasa kecintaan saya kepada olahraga ini sangat kuat. Saya pun rela meluangkan waktu untuk membina generasi muda untuk mengembangkan bakat dan potensi bermain bola," kata pemilik sekolah sepakbola Cristal ini. (cw62)

Gaya Hidup

Sambungan hal 9 persahabatan dan juga mengurangi rasa jenuh atau stres. Dalam sepakbola, bahkan terkait dengan hiburan dan bisnis," katanya. Gaya hidup sehat, aktif berolahraga, kata Muslimin, merupakan investasi dan ciri khas masyarakat yang sehat serta pro-

nya kepada pihak asuransi PNA. Paling lama proses pencairan satu minggu, karena pemilik kapal berkomitmen semua kerugian akan segera diproses. Apalagi jembatan tersebut menyangkut aktivitas masyarakat pulau. "Gak akan lama pencairannya, mungkin seminggu sudah cair jika berkas dan laporan itu selesai dilaporkan kepada pemilik kapal," tandasnya. Sebelumnya Polda Kepulauan Riau juga telah melakukan penyelidikan terhadap kasus ini. Dua anak buah kapal (ABK) serta agen perusahaan yang membawa kapal tersebut ke perairan Pulau Galang pun telah diperiksa. Namun hasilnya belum dipublikasikan. Sementara itu, tim investigasi yang dibentuk bersama-sama Pemko Batam dan Badan Pengusahaan Batam, saat ini masih terus bekerja melakukan kajian, baik terhadap tingkat kerusakan jembatan maupun kerugian materi yang ditimbulkan. (tea)


CMYK

BINTAN

11

Selasa,

3 Juli 2012

Proyek SPAM Tambelan Rp5,8 M Anggaran dari APBN

SMK Pariwisata Akan Dibangun di Kijang BINTAN (HK) — Tahun depan, Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Bintan berencana membangun Sekolah Tinggi SMK Pariwisata di Kijang, Kecamatan Bintan Timur, Kabupaten Bintan. Dengan adanya Sekolah Tinggi ini, maka diharapkan akan menjadi sekolah andalan yang nantinya berpotensi mengembangkan dunia pariwisata yang ada di Kabupaten Bintan. Demikian dikatakan Wakil Bupati Bintan Khazalik di sela-sela pembukaan Kelompok Bermain TK, SD Islam Al Azhar 42 Bintan, Minggu (1/7) di Kijang, Km 20. Khazalik mengatakan hadirnya SMK Pariwisata di Bintan tentunya akan menambah potensi pariwisata di Kabupaten Bintan, sehingga dengan demikian Pendapatan Asli Daerah (PAD) akan semakin meningkat. "Hampir separoh pendapatan kita berasal dari potensi pariwisata di Bintan yaitu sebesar Rp60 miliar. Mudah-mudahan dengan hadirnya sekolah pariwisata ini, maka ke depan akan memberi semangat yang besar bagi kemajuan Kabupaten Bintan," imbuh Khazalik. Dengan adanya penambahan sekolah pariwisata ini, lanjut dia tentunya akan banyak pilihan bagi siswa sendiri dimana yang paling tepat untuk menimba ilmu sesuai dengan niat dan keinginannya.(eza)

TAMBELAN (HK) — Pemerintah pusat menganggarkan dana sebesar Rp5,8 miliar untuk pembangunan proyek sistem pengolahan air minum (SPAM) melalui APBN di Kecamatan Tambelan, Kabupaten Bintan. Oleh: M Rofik, Liputan Bintan "Anggaran Rp5,8 miliar tersebut diambil dari dana APBN. Untuk perpipaannya dengan dana APBD," kata Bupati Bintan Ansar Ahmad beberapa hari lalu. Sementara itu Ketua DPRD Bintan, Lamen Sarihi mengatakan SPAM di Tambelan ini merupakan persoalan pokok yang harus segera dilaksanakan. "Untuk SPAM di Desa Kelong sudah siap, sudah diujicoba, tinggal peresmiannya saja," kata Lamen. Penyediaan air bersih tersebut jelas Lamen, merupakan hal pokok selain listrik, transportasi, maupun komunikasi.

Sehingga pembangunannya adalah prioritas utama. "SPAM di Tambelan adalah prioritas utama. Sangat berhubungan dengan kesehatan maupun lingkungan," jelasnya. Sebagaimana diketahui SPAM ini akan dibangun di Pulau Terung Kecamatan Tambelan. Dipilihnya Pulau Terung dikarenakan debit sumber mata air di pulau itu dianggap layak untuk dibendung, yaitu debitnya mencapai 7 liter per detik pada musim kemarau. Air yang dibendung kemudian dinaikkan ke reservoir tower dengan pump house dengan sistem submersible

ROFIK / HALUAN KEPRI

MENJEMUR CENGKEH — Anita, petani cengkeh di Tambelan sedang menjemur cengkeh. Petani mengeluh harga cengkeh turun yakni Rp73 ribu, biasanya mencapai Rp90 ribu. pump. Dari reservoir tower dialirkan ke rumah-rumah melalui sistem grafitasi. Diharapkan SPAM ini mampu memenuhi kebutuhan air untuk 1.600 Kepala Keluarga (KK). Tidak didapatkan informasi apakah air yang akan dialiri itu mendapat perlakuan sanitasi

Mahasiswa UNRI KKN di Bintan

REZA / HALUAN KEPRI

ASISTEN Administrasi Umum Pemkab Bintan Syaiful Anawar menyambut sekaligus melepas 124 mahasiswa asal UNRI melaksanakan KKN di Kabupaten Bintan, Senin (2/7) di kantor Bupati Bintan, Bandar Seri Bentan.

BINTAN (HK) — Sebanyak 124 mahasiswa asal Universitas Negeri Riau (UNRI) melaksanakan kuliah kerja nyata (KKN) di Kabupaten Bintan. KKN mahasiswa tersebut disambut Asisten Administrasi Umum Pemkab Bintan Syaiful Anawar mewakili Bupati Bintan Ansar Ahmad, Senin (2/7) di kantor Bupati Bintan, Bandar Seri Bentan. "Kami sangat menerima kehadiran mahasiswa UNRI untuk melaksanakan KKN di Bintan. Kami ingin dari hasil KKN ini nantinya para mahasiswa dapat memberikan

masukan-masukan berarti untuk kemajuan masyarakat Bintan," ujar Syaiful pada acara pelepasan KKN mahasiswa UNRI. Dikatakan, adik-adik mahasiswa ini sangat energik, aktif dan memiliki jiwa idealis yang tinggi. Pemkab Bintan berharap dengan keberadaan mahasiwa UNRI ini, dapat memberikan arti serta sumbangsih kepada Kabupaten Bintan. Hal senada juga diungkapkan Pembantu Rektor I UNRI, Prof Dr H Haras Mulyadi DAE. Dia mengatakan bahwa mahasiswa UNRI

Satpol PP Dilatih Penyelidikan dan Penyidikan BINTAN (HK) — Untuk meningkatkan Sumber Daya Manusia (SDM), sebanyak 40 anggota Satuan Polisi Pamong Praja (Satpol PP) Kabupaten Bintan diberikan pelatihan tentang penyelidikan, penyidikan serta pemberkasan pelanggaran peraturan daerah (perda) dan kepala daerah. Pelatihan ini diikuti dari anggota Satpol PP yang bertugas di setiap kecamatan, dilaksanakan di Hotel Hermes Agro, Bintan dari Jumat (29/ 6) hingga Sabtu (30/6) lalu dibuka Asisten II Pemkab Bintan Edi Pribadi. Kepala Satpol PP Kabupaten Bintan Dian Nusa pada pembukaan diklat mengatakan, semala ini anggota Satpol PP yang bertugas di lapangan

sangat bingung menegakkan perda yang sudah ditetapkan, sehingga demikian, tugas Satpol PP bak macam ompong yang kurang diperhatikan. "Tugas kita hampir 80 persen adalah penegakan perda, namun dalam prakteknya ke masyarakat penegakan perda ini tidak berjalan secara maksimal. Karena SDM yang kita miliki masih lemah, bergitu juga sarana maupun prasarana terbatas, sehingga tidak bisa berkompetisi dengan yang lain," kata Dian. Lebih lanjut mantan Kepala Disperindagkop Kabupaten Bintan ini memaparkan, tugas pkok dan fungsi dari anggota Satpol PP adalah 30 persen menegakkan perda, 20 persen

CMYK

melakukan penertiban umum, 20 persen ketentraman masyarakat, 20 persen perlindungan masyarakat dan 10 persen penjagaan serta pengawalan demo masyarakat. Begitu juga dengan pemberantasan peredaran minuman alkohol, perizinan kios, pendistribusian Bahan Bakar Minyak (BBM) dan lainnya anggota Satpol PP kurang dilibatkan. "Selama ini, kita tidak dilibatkan dalam penyusunan dan verifikasi pembuatan perda. Oleh karena itu, berkaitan dengan hal ini Satpol PP harus dilibatkan dari awal, terutama dalam pembuatan perda sehingga ada hubungan batin antara Satpol PP dengan dinas terkait," imbuh Dian.(eza)

akan melaksanakan KKN di Bintan mulai tanggal 2 Juli sampai 28 Agustus di Kabupaten Bintan. Dia meminta kepada para mahasiswanya untuk senantiasa belajar dan menggali ilmu baik di kampus maupun saat berada di tengah-tengah masyarakat. Haras juga berpesan kepada mahasiswa agar jangan lupa untuk Learning to know (belajar mengetahui), learning to do (belajar untuk bekerja), learning together (belajar hidup bersama di masyarakat) dan learning to be (belajar untuk mengenal diri sendiri). "Sebentar lagi kita juga akan menghadapi bulan Ra-

sebagaimana layaknya air bersih atau tidak. Seperti diawali dengan sistem flocculation, coagulation, dengan bahan kimia tawas, soda ash. Dilanjutkan dengan filtrasi pasir dan filtrasi karbon. Lalu netralisasi derajat keasaman (pH) dan disempurnakan dengan

madhan. Saya berharap kepada para mahasiswa untuk memanfaatkan momen tersebut dengan mengadakan berbagai kegiatan kerohanian di tengah-tengah masyarakat kita," imbuhnya. Sementara itu, Koordinator mahasiswa KKN di Kabupaten Bintan M Zuhri mengatakan bahwa 124 orang mahasiwa tersebut akan melaksanakan di beberapa desa di wilayah Bintan seperti Desa Mal a n g Rapat sebanyak 10 orang, Desa Teluk Bakau 8 orang, Desa Toapaya Asri 11 orang, Desa Toapaya 12 orang, Desa Berakit 10 orang, Desa Ekang Anculai 9 orang, Desa Pengudang 9

pembunuhan bakteri, khususnya bakteri koli tinja yang biasanya lebih dikenal dengan Escherichia coli atau Faecal Coliform. Sedangkan untuk pengontrolan kualitas penyediaan air minum minum juga tidak jelas, apakah dilengkapi laboratorium atau tidak.*** orang dan Desa Sri Bintan 10 orang, serta Desa Tembeling 11 orang, Desa Bintan Buyu 11 orang dan Desa Penaga 11 orang. Zuhri menjelaskan bahwa kegiatan KKN merupakan bentuk implementasi dari Tri Dharma Perguruan Tinggi, melalui pengabdian kepada masyarakat guna membentuk kreativitas, disiplin, nasionalisme, etos kerja dan rasa tanggungj a w a b k e p a d a p a r a m ahasiswa. Diakhir kegiatan KKN nanti mahasiswa diwajibkan untuk membuat laporan individu, laporan kelompok dan lokarya sebagai bentuk pertanggungjawaban. (eza)

Pisahkan Lokalisasi BS dari Permukiman TANJUNGUBAN (HK) — Keberadaan lokalisasi Bukit Senyum (BS) yang menyatu dengan permukiman warga mengkhawatirkan tumbuh kembang kejiwaan anak. Di lokalisasi tersebut seratusan anak hidup dan berkembang, bersosialisasi, bermain. Namun di situ pula mereka menyaksikan pemandangan perilaku orang dewasa yang tidak selayaknya di lihat oleh anak seusia mereka. Tukiman, tokoh masyarakat Desa Lancang Kuning mengatakan sebagai salah satu anggota komite sekolah di salah satu Sekolah Dasar

(SD) di Bintan Utara ia diundang oleh pihak sekolah untuk mencari solusi berkaitan dengan banyaknya anakanak yang berdomisili di lokalisasi BS sering ketiduran di kelas. "Anak-anak mengatakan mereka berkaraoke sampai pukul 02:00 WIB dini hari. Sehingga di sekolah selalu mengantuk dan ketiduran," kata Tukiman, Senin (2/7). Dengan kondisi yang

mengkhawatirkan tersebut, ia meminta pemerintah bertindak untuk mencarikan solusi yang bijak. Dia tidak menginginkan ratusan anak bangsa ini, sebagai generasi emas menjadi korban keadaan. "Pisahkan lokalisasi BS dengan permukiman warga. Sehingga anak-anak bisa tumbuh kembang dengan normal," pinta Tukiman. Ketua Kontak Tani Nelayan Andalan (KTNA) Bintan itu juga meminta kepada pemerintah untuk membatasi jumlah penjaja seks komersialnya (PSK). Supaya jumlahnya semakin menurun dengan bertambahnya usia para PSK.

Karena selama ini jumlahnya semakin banyak, bukannya semakin menurun. "Ini sangat mengkhawatirkan. Semestinya dibatasi supaya jumlahnya menurun. Kalau perlu di didik, diberi pelatihan ketrampilan intensif, sehingga mempunyai ketrampilan hidup sebagai bekal untuk mandiri ketika umur mereka sudah tua dan tidak laku lagi sebagai PSK," terang Tukiman. Pemerintah semestinya tutur Tukiman, tidak mengijinkan germo merekrut atau menambah PSK baru. Dan pemerintah dalam hal ini harus selalu melakukan inspeksi mendadak (sidak).(cw64)


LINGGA

12

Selasa,

3 Juli 2012

Jalan Menuju Situs Bilik 44 Jelek Ketua Stisipol Raja Haji Bantah Kelas Jauh LINGGA (HK) — Ketua Stisipol Raja Haji Zamzami A Karim meralat istilah kelas jauh bagi calon mahasiswa yang mendaftar di Stisipol Raja Haji Kabupaten Lingga. " Kampus Stisipol di Daik Lingga bukan kelas jauh, akan tetapi Stisipol Kelas Lingga. Karena kelas jauh itu dilarang. Program studi dalam domisili karena kegiatan tersebut dalam provinsi yang masih ada hubungannya." ujar Zamzami saat menghubungi Haluan Kepri, kemarin. Ralat tersebut disampaikan Zamzami terkait berita Haluan Kepri, Senin (2/7) dengan sub judul "Stisipol Raja Haji Buka Kelas Jauh". Zamzami menyebutkan, kalau kelas jauh itu biasanya yang mengajar adalah guru-guru di wilayah tersebut. Namun untuk Stisipol Kelas Lingga, dosennya berpendidikan S2. Artinya yang mengajar di Stisipol tidak sembarangan. (cw60)

Pemilik Sabu Segera Disidang LINGGA (HK) — Berkas kasus kepemilikan tiga paket sabu-sabu dengan tersangka Lisa dinyatakan lengkap (P21) oleh Kejari Daik Lingga. Karena itu, dalam waktu dekat kasus tersebut segera disidangkan di PN Tanjungpinang. " Kita sudah serahkan berkas kepemilikan 3 paket sabu-sabu dengan tersangka Lisa ke kejaksaan dua minggu lalu. Hal itu setelah berkas tersebut dinyatakan lengkap oleh Kejari," kata Kasat Reskrim Polres Lingga AKP Abu Zanar yang dihubungi, Senin(2/7). Senada dengan hal tersebut Kasi Pidana Umum Kejaksaan Negeri Daik Hapy menjelaskan dalam minggu ini kasusnya akan disiapkan,"Semuanya sudah lengkap. Dalam minggu ini akan kita daftarkan ke PN Tanjung pinang untuk segera disidangkan. Tersangkanya tunggal, sedangkan barang buktinya tiga paket sabu-sabu,"terangnya. (jfr)

LINGGA (HK) — Jalan menuju situs cagar Budaya Bilik 44 yang terdapat di deretan situs Istana Damnah butuh perbaikan. Oleh: Nopriadi Putra, Liputan Lingga Selama ini jalan menuju situs tersebut masih jalan tanah. Ketika hujan turun, jalan tersebut becek dan susah dilewati. Pantauan Haluan Kepri di lapangan, sebelumnya jalan menuju Situs Cagar Budaya Bilik 44 hanya berupa jalan setapak yang hanya berjarak kurang lebih 100 meter dari Situs Cagar Budaya Istana Damnah. Bahkan, jalan tersebut jarang dilewati. Baru-baru ini, ada pelebaran jalan sampai ke Situs tersebut. Namun, untuk belum ada pemadatan jalan, sehingga ketika hujan turun jalan pun becek. Petugas penjaga dan pemelihara Situs Cagar Budaya Bilik 44 Dahlan, mengatakan memang sebelumnya kalau hendak menuju Situs Bilik 44 melewati jalan setapak dari Situs Istana Damnah. Namun ketika ada pelebaran jalan, ia meminta kepada pekerja jalan untuk membuka jalan menuju Situs tersebut. "Kalau hujan turun, jalan yang baru dibuka ini becek," katanya, kemarin.

BUTUH PERBAIKAN — Petugas pemelihara situs cagar budaya berusaha menelusuri jalan ke Situs Cagar Budaya 44 yang becek. Jalan ini butuh perbaikan, Senin (2/6). NOFRIADI PUTRA/HALUAN KEPRI

Dikatakan Dahlan, sampai saat ini belum ada rencana pemerintah untuk pemadatan jalan menuju kawasan Situs Bilik 44 yang panjangnya sekitar 10 meter dari bibir jalan yang baru dilebarkan. Kawasan tersebut berada dalam binaan BP3 Batu Sangkar. Karena itu, ia berharap jalan tersebut agar segera diperbaiki supaya pengunjung

merasa senang datang ke situs tersebut. Selama ini banyak pengunjung yang hanya melewati jalan setapak, namun setelah jalan dibuka baru orang lewat di sana, namun kondisinya cukup memprihatinkan. Kepala Dinas Budaya dan Pariwisata Kabupaten Lingga, Junaidi Adjam, mengatakan memang jalan tersebut sedang dalam tahap perbaikan. Dalam

Pendaki Selangor Jelajahi Gunung Daik LINGGA (HK) — Sebanyak 16 pendaki gunung yang tergabung dalam Persatuan Mendaki Selangor (PMS) melakukan ekspedisi dengan mendaki Gunung Daik, Senin (2/6). Para pendaki gunung tersebut berasal dari Malaysia. Para pendaki tersebut sengaja datang ke Lingga untuk melihat sejauh mana beratnya medan dan kecadasan Gunung Daik. Selama pendakian mereka didampingi Lembaga Swadaya Masyarakat Bela Negeri Melayu (LSM BNM). Kepala Dinas Budaya dan Pariwisata Junaidi Adjam, mengatakan kegiatan yang dilaksanakan para pencinta alam tersebut dalam rangka pelaksanaan tugas organisasinya sekaligus kunjungan dari

Persatuan Mendaki Gunung Selangor (PMS). " Mereka melakukan survey sejauh mana daya tantang dan medan Gunung Daik, termasuk gunung yang bercabang dua tersebut," ujarnya, kemarin. Kedatangan PMS tersebut, lanjut Junaidi, atas kerjasama LSM Bela Negeri Melayu. Sebelumnya mereka telah melaporkan ke Disbudapar, bahwasanya BNM memfasilitasi dan mendampingi para pendaki gunung untuk melakukan

ekspedisi ke Gunung Daik Lingga. "Mendaki Gunung 4 hari. Setelah itu mereka akan

dah di-SK-kan Bupati dan 6 situs Cagar Budaya yang berada di bawah pengawasan BP3 Batu Sangkar. Keenam situs tersebut yakni Situs Bilik 44, Mesjid Sultan, Situs Benteng Bukit Cening, Situs Istana Damnah, Situs Makam Merah, dan Situs Bukit Cengkeh. "Enam situs yang berada dalam pengawasan BP3 Batu Sangkar," imbuhnya. ***

Awas Produk Makanan Berbahaya

melihat tempat-tempat situs cagar budaya, karena kita Melayu serumpun," jelasnya. (cw60)

NET

GUNUNG Daik yang di jelajahi pendaki Selangor.

waktu dekat pihaknya akan berusaha untuk memasukkan draft anggaran pembangunan jalan ke Situs Bilik 44, termasuk juga untuk perbaikan jalan menuju Benteng Bukit Cening. Pembangunan jalan tersebut dilakukan sepenuhnya oleh Dinas PU. Terkait dengan Situs Cagar Budaya, Junaidi menerangkan bahwa memang di Kabupaten Lingga terdapat 106 yang su-

LINGGA(HK) — Disperindag Kabupaten Lingga mengumpulkan para pedagang, mulai dari pedagang asongan sampai pedagang besar di Hotel Gapura Dabo Singkep, Senin (2/7). Langkah tersebut dilakukan untuk mencari solusi atas maraknya beredar produk makanan berbahaya di pasaran. "Kita sengaja mengumpulkan warga yang memiliki latar belakang pengusaha, pedagang dan tokoh masyarakat sekabupaten Lingga untuk mencari solusi atas peredaran produk makanan berbahaya," kata Kepala Bidang Perindustrian Disperindagkop Kabupaten Lingga, Zainal Abidin, kemarin. Zainal menambahkan selama ini Diperindagkop banyak mendapatkan laporan dan temuan produk makanan yang mengandung bahan berbahaya. "Rata-rata produk tersebut berasal dari Cina. Untuk kasus ini, kita telah berkoordinasi dengan Badan Pengawasan Obat dan Makanan (BPOM). Produk yang

berbahaya yang kita temukan langsung disita untuk dimusnahkan," ujarnya. Dalam menekan peredaran produk makanan yang mengandung bahan berbahaya, Zainal mengatakan tak cukup hanya dengan peran pemerintah saja, namun juga dibutuhkan peran aktif masyarakat mengantisipasinya, terutama kesadaran dari pa-

ra pedagang. Pada pertemuan tersebut, Disperindagkop juga memberikan pemahaman kepada para pedagang mengenai sebuah produk. Para pelaku usaha diharapkan dapat menjembatani kondisi geografis yang tersebar di pulaupulau dengan memperdagangan produk-produk yang berkualitas. (jfr)

JEFRIADI/HALUAN KEPRI

DISPERINDAGKOP Lingga mengumpulkan para pedang kecil dan menengah di Hotel Gapura Dabo Singkep, Senin (2/7). Ini dilakukan untuk menekan maraknya peredaran produk makanan berbahaya di pasaran.


CMYK

CMYK

Selasa 3 Juli 2012

HERIZAL Hood, narasumber Trihono Pudjharto dan peserta sosialisasi, menyanyikan lagu Indonesia Raya.

SAID Abdul Kadir dan peserta Sosialisasi Kebijakan Administrasi Kependudukan Kepada Aparatur.

14

SAID Abdul Kadir dan narasumber dari Direktorat Pendaftaran Penduduk dan Pencatatan Sipil Trihono Pudjharto.

REGISTRASI peserta Sosialisasi Kebijakan Administrasi Kependudukan Kepada Aparatur. PANITIA Sosialisasi Kebijakan Administrasi Kependudukan Kepada Aparatur.

Disduk Kepri Gelar Sosialisasi Kebijakan Adminduk Kepada Aparatur Kabupaten/Kota UNTUK memberikan pengetahuan dan wawasan tentang hal-hal yang berkaitan dengan pelayanan administrasi kependudukan (adminduk), terkait Perpres 25 tahun 2008 tentang tata cara dan persyaratan pendaftaran penduduk dan catatan sipil dan Permendagri No 19 tahun 2010 tentaang formulir pendaftaran penduduk dan pencatatan sipil, serta surat edaran tentang dispensasi pelayanan E-KTP Elektronik secara massal, Dinas Kependudukan Dan Pencatatan Sipil Kepri menyelenggarakan kegiatan Sosialisasi Kebijakan Adminduk Kepada Aparatur. Kegiatan itu dihadiri oleh Camat, Lurah dan Kepala Desa KADIS Kependudukan dan Pencatatan Sipil KEPALA Seksi Identitas Penduduk Kepri KABID Pendaftaran dan Pendataan Penduduk dari empat kabupaten/kota di Provinsi Kepri Herizal Hood. Maisuro. Kepri Said Abdul Kadir. Provinsi Kepri. Kegiatan yang

KATA sambutan dan sekaligus membuka acara Bimtek oleh Wakil Walikota Tanjungpinang WAKIL Walikota Tanjungpinang Edward Mushalli, Kepala DPPKAD Dedi Candra dan Edward Mushalli. Narasumber dari Kemendagri Moch. Ardian NY sedang menyanyikan lagu Indonesia Raya.

SALAH satu narasumber Arifin sedang menjelaskan pertanyaan dari peserta.

PARA peserta bimtek

diikuti 60 peserta itu, diselenggarakan mulai tanggal 21 hingga 23 Juni 2012 di Hotel The Hills Batam, dibuka oleh Kepala Dinas Kependudukan Dan Pencatatan Sipil Kepri, Drs H Herizal Hood. Dalam sambutannya Herizal mengatakan, Administrasi Kependudukan sebagaimana yang dimaksud UU No 23 Tahun 2006 adalah serangkaian kegiatan penataan dan penertiban dalam penerbitan dokumen dan data kependudukan melalui pendaftaran penduduk, pencatatan sipil, pengelolaan informasi administrasi kependudukan, serta pendayagunaan hasilnya untuk pelayanan publik dan pembangunan sektor lainnya. Sejak diberlakukannya UU No 23 Tahun 2006, Pemerintah Provinsi

Kepri telah melakukan berbagai upaya dalam rangka penyerapan data dan dokumen adminduk. Sehingga tercatat sampai Desember 2011 Penduduk Kepri yang tersebar di tujuh kabapaten/kota sebanyak 2.020.445 jiwa, dengan jumlah penduduk terbesar berada di Kota Batam 1.137.322 jiwa dan jumlah penduduk terkecil berada di Kabupaten Anambas sebanyak 44.502 jiwa. Data yang diperoleh tersebut akan selalu disempurnakan mengingat tingginya tingkat mobilitas penduduk di Provinsi Kepri, terutama di Kota Batam, Kabupaten Karimun dan Kota Tanjungpinang.*** Narasi : Rusmadi Foto: Disduk Kepri

KATA sambutan Ketua panitia bimtek Mazwar.

NARASUMBER dari Kemendagri Moch. Ardian NY sedang memberikan materi Bimtek

DPPKAD Tpi Gelar Bimtek Pengelolaan Barang Milik Daerah UNTUK menyatukan kesamaan persepsi dan langkah secara integral dan secara menyeluruh dari SKPD di Lingkungan Pemerintah Kota Tanjungpinang dalam Pengelolaan Barang Milik Daerah, Pemerintah Kota Tanjungpinang melalui Dinas Pendapatan Pengelolaan Keuangan dan Aset Daearah menggelar Kegiatan “Bimbingan Teknis Pengelolaan Barang Milik Daerah�. Bimtek tersebut dibuka secara resmi oleh Wakil Walikota Tanjungpinang Edward Mushalli

PARA peserta bimtek dan narasumber foto bersama usai kegiatan.

CMYK

di Hotel Bintan Plaza, Rabu (27/ 06). Kegiatan tersebut, diikuti oleh Para Pengurus Barang Milik Daerah dan Perpajakan Kota Tanjungpinang sebanyak 60 peserta. Adapun maksud dan tujuan kegiatan Bimtek tersebut yaitu untuk mendukung komitmen tertib administrasi dan tertib hukum dalam pengelolaan barang milik daerah sehingga dapat mengamankan dan menyelamatkan kekayaan daerah dari berbagai kepentingan. Dan

dalam sambutannya, Wakil Walikota Edward Mushalli mengharapkan agar para peserta Bimtek dapat menyusun laporannya lebih tertib dan akurat agar tidak terjadi permasalahan yang timbul di kemudian hari dan menjadi temuan serta dapat bekerja lebih optimal sehingga apa yang menjadi tujuan dari kegiatan bimtek ini bisa tercapai.***

Narasi : Zuki Foto: Zuki


PENDIDIKAN

15

Selasa,

3 Juli 2012

Proses Terjadinya Gunung Meletus GUNUNG berapi atau gunung api secara umum adalah istilah yang dapat didefinisikan sebagai suatu sistem saluran fluida panas (batuan dalam wujud cair atau lava) yang memanjang dari kedalaman sekitar 10 km di bawah permukaan bumi sampai ke permukaan bumi, termasuk endapan hasil akumulasi material yang dikeluarkan pada saat

meletus. Terjadinya Gunung meletus akibat endapan magma di dalam perut bumi yang didorong keluar oleh gas yang bertekanan tinggi. Dari letusan-letusan seperti inilah gunung berapi terbentuk. Letusannya yang membawa abu dan batu menyembur dengan keras sejauh radius 18 km atau lebih, sedang lavanya bisa membanjiri da-

erah sejauh radius 90 km. Letusan gunung berapi bisa menimbulkan korban jiwa dan harta benda yang besar sampai ribuan kilometer jauhnya dan bahkan bias mempengaruhi putaran iklim di bumi ini. Hasil letusan gunung berapi berupa gas vulkanik, Lava dan aliran pasir serta batu panas, Lahar, Tanah longsor, Gempa bumi, Abu letusan dan

Awan panas (Piroklastik). Gas vulkanik adalah gasgas yang dikeluarkan saat terjadi letusan gunung berapi yang dikeluarkan antara lain carbon monoksida (CO), Carbondioksida(Co2), Hidrogen Sulfida (H2S), sulfurdioksida(SO2) dan nitrogen (NO2) yang membahayakan manusia. Lava adalah cairan magma yang bersuhu tinggi yang

mengalir ke permukaan melalui kawah gunung berapi. Lava encer mampu mengalir jauh dari sumbernya mengikuti sungai atau lembah yang ada sedangkan lava kental mengalir tidak jauh dari sumbernya. Lahar adalah merupakan salah satu bahaya bagi masyarakat yang tingla di lereng gunung berapi. Lahar adalah banjir Bandang di lereng gunung yang terdiri dari campuran bahan vulkanik berukuran lempung sampai bongkah. Dikenal

sebagai lahar letusan dan lahar hujan. Awan panas aliran adalah awan dari material letusan

besar yang panas, mengalir Turun dan akhirnya mengendap di dalam dan disekitar sungai dari lembah. Awan panas hembusan adalah awan dari material letusan kecil yang panas, dihembuskan angin dengan kecepatan mencapai 90 km/jam. (education)

Kuota 20 Persen Dijual Rp3,5 Juta PPDB di MTsN Bengkong BATAM (HK) — Pendaftaran Peserta Didik Baru (PPDB) untuk kuota 20 persen di Madrasah Tsanawiyah Negeri (MTsN) Bengkong di jual Rp3,5 juta persiswanya. Kuota ini sengaja diserahkan sekolah kepada pihak komite dikhususkan bagi siswa yang nilai akademiknya tak mencukupi, serta tidak lulus tes terstulis dan jatah bagi siswa berada didekat lingkungan sekolah. Oleh: Arment dan Kodir, Liputan Batam Hal ini diakui salah seorang orang tua murid, Anis, warga Bengkong Laut yang mendaftarkan anaknya ke MTsN Bengkong dari lulusan SDN 011 Bengkong Laut. "Iya waktu pendaftaran pertama anak saya tidak lulus karena nilai matematikan rendah. Namun saya di sarankan oleh salah seorang

staf MTsN Bengkong untuk menemui Ketua Komite MTsN, setelah bertemu dia bilang gampang bu bayar aja Rp3,5 juta anak ibu bisa masuk. Padahal saya ini masih warga sekitar lingkungan sekolah, masa harus bayar juga," ujar Rosni sedikit kecewa kendati anaknya diterima di sekolah tersebut.

Disdik Tindak Tegas Kepsek Bermain PPDB BATAM (HK) — Kepala Dinas Pendidikan (Disdik) Kota Batam, Drs H Muslim Bidin, berjanji akan menindak tegas bila mana ada oknum kepala sekolah bermain atau mengambil pungutan dalam Penerimaan Peserta Didik Baru (PPDB). Karena hal ini akan merusak mekanisme PPDB yang telah disusun rapih oleh Disdik. Diakuinya bila dalam PPDB di sekolah negeri ini cukup membludak, namun hal tersebut kata Muslim jangan dijadikan kesempatan untuk mencari keuntungan pribadi yang banyak mengorbankan orang banyak. "Kalau ada temuan pungutan dari sekolah pada PPDB ini, saya akan langsung panggil kepala sekolah. Karena saya sendiri setiap rapat PPDB selalu menegaskan jangan bermain di PPDB hindari pungutan liar supaya PPDB online ini bisa berjalan lancar," ujar Muslim kepada Haluan Kep-

Muslim Bidin Kadisdik Kota Batam

ri, Senin (2/7). Terkait banyaknya titipan pada PPDB ini, Muslim tak membantah setiap tahun cukup banyak. Namun ia mengajak agar semua pihak memandang dengan bijak dan mendukung program PPDB online ini agar benar-benar transparan dan akuntable. "Terus terang banyak yang SMS dan tlp pada PPDB ini yang menitip, tapi saya jawab ikuti saja dulu sistem yang ada biar berjalan lancar. Bila nanti anak tidak diterima jangan salahkan sistem, karena sistem yang kita jalankan ini sudah begitu bagus dan diakui secara nasional," jelasnya. Untuk PPDB ini pihaknya telah memberikan surat edaran terkait larangan memungut biaya PPDB tersebut. Terkecuali untuk pemungutan biaya bagi sekolah swasta dan rintisan sekolah bertaraf internasional (RSBI) ada aturan mainnya. Akan tetapi Muslim mengaku hingga PPDB hari pertama kemarin, pihaknya belum menerima laporan adanya termasi pungli yang dilakukan pihak sekolah penyelenggara PPDB 2012. Maka dari itu Muslim menghimbau kepada orangtua murid untuk tidak memberikan biaya di luar ketentuan yang diharuskan. Bila perlu ditambahkan Muslim, warga bisa langsung melapor kepadanya jika ada pungutan ketika mendaftarkan anaknya. "Jangan ragu untuk melapor, lapor saja langsung ke saya pasti akan ditindaklanjuti," katanya. (men)

PPDB di MTsN Bengkong memang dibuka lebih awal dari PPDB di sekolah umum, yakni pada 18 Juni hingga 20 Juni 2012 lalu. Dengan alasannya merupakan keputusan dari Kementerian Agama (Kemenag), disamping itu juga untuk mempercepat proses PPDB karena cukup banyak peminatnya serta kafasitas kelas yang terbatas. Meski PPDB ini telah di tutup, namun tetap saja banyak orang tua murid yang mendaftar lewat komite dan masih diterima, akibatnya kuota 20 persen tersebut malah meningkat mencapai 100 orang lebih hampir setengah dari kuota siswa diterima, yakni 218 orangan. Kepala Sekolah MTsN Bengkong, Sumarsih, saat diminta komentarnya membenarkan bila pihak sekolah menyerahkan kuota PPDB 20 persen itu kepada komite sekolah. Sekolah kata dia hanya mengurus kuota 80 persen dengan sistem seleksi nilai rata-rata 7,2 dan tes

tertulis dan hafis quran. "Kalau anak itu nilainya tidak mencukupi dan tidak lolos tes ya tidak diterima meski ia berasal dari Madrasah Ibtidaiyah, sekalipun ia dari sekolah umum kalau lolos ya kita terima. Dan pihak sekolah hanya mengurus yang 80 persen itu, yang 20 persen itu diserahkan komite. Namun terkait pungutan Rp3,5 juta, kata Sumarsih, pihaknya tidak tahu persis karena disemuanya diserahkan kepada komite. Lagi pula kata dia, sekolah juga masih butuh dana untuk sarana dan prasarana, salah satunya semenisasi lapangan. "Jadi kita serahkan kuota 20 persen itu bagi anak yang merasa kurang nilainya dan kurang baca quran, anak titipan dari pejabat, anak tinggal dilingkungan sekolah, dan lainnya. Makanya yang mengurus itu komite, soal pungutan itu saya pikir sudah kesepakatn komite dengan orang tua," jelasnya. Sementara Kasi Mapen-

da Kemenag Batam, Zulkarnain Umar, ketika diminta keterangan terkait pungutan PPDB di MTsN Bengkong ini marasa kaget. Pasalnya sepengetahuan dia, PPDB itu

tidak dipungut biaya apapun karena program sekolah gratis. Malah Zulkarnain merasa heran bila alasan untuk sarana dan prasarana apalagi semenisasi, karena

bantuan dari Kemenag sendiri sangat mencukupi. "Nanti lah saya cek dulu kebenarannya, karena baru sekarang terima laporan," katanya.***

CECEP/HALUAN KEPRI

PPDB MEMBLUDAK — Salah seorang petugas polisi sedang menjaga PPDB di SMKN 2 Batam yang cukup bludak oleh para pendaftar dipusatkan di Hotel Training milik SMKN 2 Batam. Para pendaftar ini mengantri untuk mendapatkan formulir sejak pukul 5.30 WIB pagi.

Hari Pertama Peserta PPDB Online Membludak Antri Sejak Pukul 6.00 WIB Pagi BATAM (HK) — Memasuki hari pertama Penerimaan Peserta Didik Baru (PPDB) Online di Kota Batam untuk tahun ajaran 2012/2013 membludak. Bahkan beberapa orang tua murid yang mendaftarakan anaknya di beberapa sekolah sempat kecewa karena kehabisan formulir pendaftaran, karena pihak sekolah membatasi hanya 40 lembar perhari. Hal ini dikarenakan untuk PPDB online ini telah dibuka dibeberapa mal di Kota Batam. Pantauan dilapangan, Senin (2/7) jumlah siswa pendaftar PPDB Online dimasing-masing sekolah cukup ramai. Seperti PPDB dilak-

sanakan di SDN 01 dan 02 Batam Kota, pendaftar cukup membludak sejak pukul 6.00 WIB pagi. "Iya saya ngantri pukul setengah enam takut tak dapat formulir, untung saja dapat," ujar Sulis salah seorang orang tua murid yang mendaftarkan anaknya di SDN 01 Batam Kota. Malah Sri yang datang pukul 6.30 WIB tidak kebagian formulir terpaksa ia harus datang lagi lebih pagi pada hari berikutnya. "Ngantri sudah dari tadi, tapi formulir dibagi pada pukul 7.30, dan pas sekitar no 40 formulir sudah habis," katanya dengan nada kecewa. Untuk PPDB online ini sekolah ini sengaja hanya me-

nyediakan formulir 40 lembaran karena lebih banyak kuota formulir untuk pendaftar lewat mal. "Maaf bu formulir sudah habis, ibu boleh datang besoknya lagi, karena kita batasi," ujar salah seorang petugas PPDB SDN 01 Batam Kota. Suasana yang sama juga terlihat di SMKN 2 Batam, sekolah ini memang cukup difavoritkan masyarakat Batam. Orang tua dan calon siswa rela berdesak-desakan mengantri dari pukul 6.00 WIB hingga pukul 11.00 WIB. Mereka tak kenal panas dan lelah tetap semangat menunggu giliran mengambil formulir pendaftaran. Begitu pula tak kalah ramainya juga yang mendaftar di SMAN 5 Batam Batuaji, ber-

dasarkan laporan dari Dinas Pendidikan (Disdik) Kota Batam untuk hari pertama para pendaftar kesekolah tersebut tercatat lebih dari 700 calon siswa. Padahal kuota siswa baru untuk sekolah ini hanya menerima 280 siswa saja. Sementara untuk PPDB yang diberlakukan di mal juga cukup ramai, seperti di BSC Mal orang tua yang mendaftar sudah menunggu sejak pukul 08.00 WIB pagi, meski mal buka pukul 9.00 WIB pagi. Ketika pintu mal di buka para pendaftar langsung menyerbu meja pendaftaran. Petugas pun ketika itu nampak kerepotan dan suasana mal menjadi semeraut oleh dipenuhi orang tua dan calon siswa baik SD, SMP maupun

SLTA yang mendaftar. Koordinator PPDB Online BCS Mal, Jaslan SPdI, menyebutkan kalau untuk hari ini jumlah pormulir yang telah dibagikan untuk SD sebanyak 130, namun yang sudah di input masih 45 siswa. Se/ dangkan untuk SMP formulir yang dibagikan sebanyak 63 yang sudah di input 61. Serta untuk SMA formulir dibagikan sebayak 9 dan yang diinput sebanyak 9 siswa. "Kalau untuk PPDB online di BCS Mall sendiri, kita sudah membagikan formulir dari jam 8.00 WIB sampai 16.00 WIB. Dari semua formulir di bagikan hanya calon siswa SMA saja yang kurang peminatnya ke mal ini hanya 9 formulir saja," ucapnya.(men/cw66)

PPSN dan PWN Dibuka Hari ini BATAM (HK) — Sejumlah kafilah Perkemahan Pramuka Santri Nusantara (PPSN) dan Perkemahan Wirakarya Nasional (PWN) dari berbagai sekolah di Indonesia telah tiba di Batam.

Acara yang akan diselenggarakan di Bumi Perlemahan Raja Ali Kelana Kota Batam ini, dimulai pa da hari ini, Selasa, 3 Juli hingga 8 Juli 2012 mendatang dengan diikuti sebanyak 33

NET

SUASANA Perkemahan Pramuka Santri Nusantara (PPSN) pada tahun lalu. PPSN ini pada tahun ini diadakan di Batam yang akan dumulai pada hari ini, Selasa (3/7) di Bumi Perkemahan Raja Ali Kelana Batam.

provinsi. Persiapan panitia juga sudah nampak terlihat, sejumlah kemah sudah berdiri tegak dan sudah dihiasi dari berbagai modifikasi dan aksesoris. Koordinator Acara Sekaligus Sekretariat PSSN, Sarbaini, mengatakan sejumlah kafilah dari berbagai provinsi ini sudah berada ditempat. Saat ini tinggal menunggu sebagian rombongan yang masih berada di perjalanan menuju ke Kota Batam. Menurutnya acara santri dan mahasiswa ini nanti akan dihadiri ust kondang Yusuf Mansur, yang sengaja diundang untuk memberikan motivasi berkenai dengan pemahaman agama kepada seluruh peserta dan diselingi dengan hiburan yang bersipat Islami.

“Pada hari ini sudah masuk dalam daftar kita memang sudah banyak. Kebanyakan dari provinsi yang jauh dari Kepri. Meski baru tanggal 3 Juli dimulai, namun hari kemarin peserta wajib sampai di lokasi. Dan insya Allah tablig akbar nanti akan diisi oleh ust kondang dari ibu kota Yusuf Mansur dan hiburan yang bernuansa Islami lainnya. Serta untuk malam ta’ruf nanti kita akan buka bersama-sama dengan kehadiran bapak walikota Batam,” ujarnya. Acara rencananya akan dimulai dengan upacara bendera di Pelataran Engku Putri Batam Centre dengan pembina upacara H Khairuddin Said MM, selaku Ketua STAI Ibnu Sina Batam. Dan akan dibuka lang-

sung Kepala Kementrian Agama Republik Indonesia, dan Kakanwil dari berbagai provinsi. serta untuk setiap malam malam akan diadakan pementasan seni dan pagelaran karya santri bertujuan untuk melihat seberapa besar kratif santri dan mahasiswa dari berbagai provinsi. “Nanti setiap malam kita akan mengadakan pementasan seni, dan pagelaran karya santri. Dan juga memprogramkan setiap sangga wajib menyumbangkan peralatan belajar, seperti buku bacaan, pena. Dan yang paling kita khususkan menyumbang satu batang bibit pohon yang dibawa dari berbagai daerahnya, untuk kita tanam nanti di Batam,” ucap Sarbaini lagi. (cw66)

Wakili Kepri Dikejuaraan Bridge Tingkat Nasional BATAM (HK) — Salah seorang pelajar SMAN 4 Batam yang cukup berbakat dibidang olahraga bridge, Andre Nur Rahman, akan mewakili Kepri pada ajang bridge tingkat nasional diadakan di yogyakarta. Andre telah beberapa kali menjuarai cabang bridge di kota Batam dan provinsi Kepri. Wajar saja, karena ia memupuk prestasi dibidang bridge ditekuninya sejak duduk dibangku SD. Baru sete-

lah masuk SMA potensi Andre semakin terasah karena cukup banyak referensi pengalaman yang ia dapatkan,

selain dari pelatih juga banyak belajar lewat internet. Malah untuk semakin memperkuat bakatnya, ia juga membentuk kelompok bridge bersama teman-temannya yang diasuh seorang senior berpengalaman di bidang atlit bridge. "Dari SD saya sudah kenal, tapi kalau untuk menjuarai baru sekarang ini. Nanti kami akan berangkat ke Yogja untuk ajang tingkat nasional. Selama ini saya lebih banyak belajar dari internet,

dan ada juga sih ajang perkumpulan bersama temanteman," ujarnya. Saat ini, Andre tengah menjalani latihan rutin untuk persiapan menghadapi sejumlah agenda pertandingan ditingkat nasional. Namun untuk proses regenerasi atlet bridge di Batam, Andre bersama rekan lainnya sudah mulai menjalin kerjasama dengan sejumlah SD. “Program ini memang belum bisa berjalan maksimal, mengingat mas-

yarakat masih beranggapan permainan bridge identik dengan judi,” katanya. Namun dari pandangan dia, bila permainan bridge itu untuk judi dan olahraga dipertandingkan sangat berbeda sekali. “Salah satu cirinya, kualitas pemain bisa diketahui. Sedangkan judi sulit diketahui dan pemenangnya juga mudah diketahui,” jelasnya. Kepala sekolah SMAN 4 Batam Dra. Tapi Winanti sangat merespon kemampuan

Andre. Pasalnya tidak semua orang yang bisa melakukan permainan ini, karena lebih kuat memainkan logika disamping sudah menjalankan alat-alat permainan. "Kalau untuk dukungan dari sekolah, saya di dukung penuh oleh ibu kepala sekolah dan menyarankan agar saya lebih efektif lagi untuk permainan ini. Karena tidak semua orang bisa memainkannya," ungkap Andre yang tercatat baru kelas XI SMA ini. (cw66)

Andre Nur Rahman Siswa SMAN 4 Batam


CMYK

16 Selasa,

Revisi Peraturan KHL Sedang Dalam Proses JAKARTA (HK)— Menteri Tenaga Kerja dan Transmigrasi Muhaimin Iskandar menyatakan revisi mengenai Komponen Hidup Layak dalam penghitungan upah minimum masih dalam proses dan perundingan antara pekerja, pengusaha, serta pemerintah masih terus berlangsung. "Semua masih dalam proses. Rapat tripartit saja Muhaimin kan masih berlangsung. Kita tunggu saja semua pematangan, hasil kesepakatan Apindo dan serikat pekerja," kata Menakertrans ketika ditemui di gedung Kemnakertrans di Jakarta, Senin. Sebelumnya, Konfederasi Serikat Pekerja Indonesia (KSPI) menyatakan menolak penambahan empat komponen dalam penghitungan KHL karena dianggap tidak sesuai dengan harapan mereka dan mengancam untuk mengadakan aksi demonstrasi besar-besaran pada 12 Juli mendatang jika aspirasi mereka tidak diakomodasi. Mengenai ancaman demo itu, Muhaimin berharap agar para pekerja dapat menunggu proses revisi dan tidak terprovokasi untuk melakukan aksi demo yang bisa merugikan produktivitas dunia industri. "Ya kita minta agar tidak ada provokasi yang macam-macamlah. Semua masih dalam proses," ujar Muhaimin. Menakertrans juga membantah tudingan bahwa pemerintah mendukung upah murah bagi pekerja yang terlihat dari komponen penghitungan KHL yang direkomendasikan "hanya" menghitung 50 komponen dibanding dengan tuntutan serikat pekerja agar dilakukan perhitungan terhadap 86-122 komponen. Menakertrans juga mengingatkan bahwa perhitungan KHL itu adalah bagi perhitungan upah minimum pekerja lajang dengan masa kerja satu tahun."Ini untuk pekerja lajang, hidup sendiri, tidak dengan keluarga. Dan masa kerja satu tahun. Ini harus digarisbawahi kepada para pekerja dan pengusaha untuk tidak salah paham terhadap upah minimum," ujarnya. Dewan Pengupahan Nasional (Depenas) memberikan rekomendasi bagi perubahan komponen KHL yang terdiri atas empat penambahan jenis KHL, delapan penyesuaian/penambahan jenis dan kualitas KHL dan satu perubahan jenis kebutuhan KHL Empat penambahan jenis KHL adalah Ikat Pinggang, Kaos kaki, Deodorant dan Seterika sedangkan delapan penyesuaian/penambahan jenis dan kualitas KHL terdiri dari Sajadah/ Mukenah/Peci, Celana Panjang/ rok/pakaian muslim, sarung/kain panjang, sewa kamar sederhana, kasur busa, bantal busa, bola Lampu Hemat Energi (LHE) dan listrik. Sedangkan satu perubahan jenis kebutuhan KHL adalah dari kompor minyak tanah 16 sumbu menggunakan minyak tanah menjadi kompor gas satu tungku beserta selang dan regulator, tabung gas 3 kilogram, gas elpiji dua tabung masingmasing 3 kilogram. Penghitungan KHL yang sekarang berlaku diatur dalam revisi Permenakertrans No.17/2005 tentang penghitungan Komponen Hidup Layak sebagai dasar perhitungan Upah Minimum (vvn ).

CMYK

3 Juli 2012

Lampung Rusuh BANDAR LAMPUNG (HK) — Paska insiden perobohan patung Zainal Abidin Pagar Alam, ricuh kembali terjadi di Kota Kalianda, ibukota Kabupaten Lampung Selatan, Senin (2/7) siang. Sejumlah warga dan mahasiswa Lampung Selatan yang tergabung dalam Forum Rakyat Lampung Selatan Bersatu merusak beberapa kantor pemerintahan dan berbagai fasilitas umum seusai demo di kantor Pemkab setempat. Menurut pantauan VIVAnews, gedung-gedung yang dirusak antara lain kantor badan perizinan, kantor penanaman modal, kantor badan ketahanan pangan, dan mes Dharma Wanita Lampung Selatan. Selain itu, fasilitas umum yang dirusak antara lain satu pos jaga polisi lalu lintas, sebuah mobil patroli, lampu lalu lintas, serta papan-papan reklame. Hingga kini kerugian

MASSA MENGAMUK — Sejumlah warga dan mahasiswa Lampung Selatan yang tergabung dalam Forum Rakyat Lampung Selatan Bersatu merusak beberapa kantor pemerintahan dan berbagai fasilitas umum seusai demo di kantor Pemkab setempat,Senin (2/7) siang. VVN

belum bisa diperkirakan. Peristiwa kerusuhan ini bermula saat ribuan warga tersebut mendemo Bupati Lampung Selatan Rycko Menoza di lapangan Raden Inten, Kalianda. Massa menuntut Rycko meminta maaf kepada masyarakat, karena Rycko pernah mengeluarkan pernyataan yang dinilai melecehkan marga adat di Lampung Selatan dalam sebuah acara beberapa waktu lalu.

Rycko akhirnya memenuhi permintaan tersebut. Namun, saat menyampaikan permintaan maaf di atas panggung, Rycko malah dilempari botol air mineral. Ia akhirnya diamankan aparat kemanan setelah turun dari panggung. Entah siapa yang mengomandoni, massa tiba-tiba menjadi beringas dan mulai merusak fasilitas umum terse-

but dan gedung perkantoran. Aparat kepolisian anti huru hara dan TNI berusaha menghalau massa yang kalap. Suasana bisa kembali mereda sekitar dua jam kemudian, massa mulai membubarkan diri. Suasana Kalianda kemudian kembali mencekam. Jalanan lengang, dan banyak warga yang belum berani keluar rumah. Aparat keamanan masih berja-

ga-jaga ketat di lokasi. “Harusnya warga tidak bertindak seperti itu. Masalahnya kan sudah selesai, saya sudah minta maaf, tapi kenapa masih ada aksi perusakan,” kata Bupati kepada wartawan. Ia berharap polisi menindak tegas pelaku pengrusakan tersebut. Rycko juga meminta masyarakat tetap menjaga suasana tetap kondusif. (vvn)

Felsmi: Kinerja KPK Belum Memuaskan

ANT

PIMPINAN KPK terpilih Abraham Samad (kanan), Bambang Widjojanto (kedua kanan), Zulkarnain (kedua kiri), dan Adnan Pandupraja (kiri) berfoto bersama Wakil Ketua DPR RI Priyo Budi Santoso (tengah) usai Rapat Paripurna, beberapa waktu lalu. SEMARANG (HK)— Federasi LSM Indonesia (Felsmi) mengatakan janji Komisi Pemberantasan Korupsi untuk menuntaskan berbagai dugaan kasus korupsi di Indonesia setelah enam bulan ini belum memuaskan. “Sudah enam bulan pimpi-

nan KPK yang baru bekerja, tetapi kinerjanya belum memuaskan, lamban, dan terkesan takut-takut,” kata Ketua Umum Federasi LSM Indonesia (FelsmiI), Drs. H.M. Jusuf Rizal, S.E., M.Si. dalam surat elektroniknya yang diterima

ANTARA di Semarang, Senin. Padahal, lanjut dia, waktu “fit and proper test” semuanya memaparkan visi dan misi dengan tingkat intelektual yang cukup akan memberantas korupsi. Dikatakan Jusuf Rizal, pada tanggal 16 Februari 2012, Ketua KPK Abraham Samad bersumpah akan menuntaskan kasus Century. “Hingga saat ini, tidak jelas ujungnya,” ujar Rizal. Begitu pula kasus korupsi Banggar, hanya sampai Wa Ode. Pimpinan Banggar dan DPR belum tersentuh. Lalu, rekening gendut Polri, PNS, BLBI, korupsi Pertamina yang dua tahun ini mandek, serta korupsi BP Migas juga sampai saat ini belum tuntas-tuntas. Menurut dia, masih banyak kasus dugaan korupsi lain yang masuk di KPK, seperti kasus korupsi Foke yang dilaporkan Wagubnya, Prijanto. Belum lagi, kata dia, berbagai kasus dugaan korupsi Gubernur Riau, Rusli Zainal, Gubernur Banten, Ratu Atut, Gubernur

Kaltim, Awang Farouk dll. Di samping itu, dugaan korupsi dana bantuan sosial (bansos) di pemerintah provinsi, kabupaten, dan pemerintah kota yang merugikan negara sekitar Rp37 T. “Jadi, KPK menurut saya kinerjanya belum memuaskan. Perlu keberanian lebih dan jangan hanya sekadar tangani kasus-kasus kecil saja,” kata Jusuf Rizal yang juga menjabat sebagai Presiden Lumbung Informasi Rakyat (Lira). Berbagai kasus lain, seperti laporan Ketua DPR RI Marzuki Ali atas dugaan kasus korupsi di BURT DPR sejak tiga bulan lalu, kasus pengalihan lahan PT Bukit Asam yang dilaporkan Patrialis Akbar, kasus PT Antam yang dilaporkan Menteri BUMN Dahlan Iskan, serta kasus korupsi pajak Bakrie Grup dkk.“Meski sudah terbukti Gayus dkk. terima suap 3,5 juta dolar Amerika Serikat, KPK terbukti belum menyentuhnya.” ujar Jusuf Rizal. Di bidang migas, lanjut dia, KPK juga tidak mampu menun-

taskannya seperti dugaan korupsi mark up “cost recovery” di BP migas yang merugikan negara puluhan triliun per tahun. “Mark up” harga impor BBM oleh Petral yang diduga merugikan negara Rp54 triliun per tahun serta mafia BBM Pertamina. Kemudian KPK juga batal usut kasus korupsi pembelian kilang minyak di Libya. Uang negara sudah keluar satu miliar dolar AS. “Konon, kilangnya tidak ada dan fiktif,” ujarnya. Di Pertamina masih banyak lagi dugaan korupsi, seperti suap fee sewa kapal tanker Pertamina 150.000 dolar AS per kargo. Diduga Ronnie dkk. (kakak Dirut Pertamina) ikut bermain. Dugaan korupsi “suap fee” 150.000 dolar per kargo itu rugikan negara Rp800 miliar per tahun untuk satu kapal. Padahal ada 50—60 kargo per tahun. “Nilainya bisa triliunan rupiah,” katanya. Dengan banyaknya kasus yang belum terselesaikan, wajar masyarakat belum merasa puas atas kinerja KPK. (ant)


CMYK

17 Selasa,

Syafaruddin Kabid Kebudayaan Disbudpar Tpi

Mudah Bergaul SOSOK Kepala Bidang (Kabid) Kebudayaan Disbudpar Kota Tanjungpinang yang satu ini boleh terbilang sudah tidak asing lagi dan banyak yang mengenal dirinya. Baik secara tugas maupun dalam pergaulan sehari-sehari dengan segenap kerabat dan masyarakat di Kota gurindam. Pria yang biasa disapa Syafar ini selalu berpenampilan bersahaja dan mudah bergaul dengan siapa saja serta tidak memilihmilih didalam memberikan informasi kepada siapa saja, khususnya

Mudah Bergaul Bersambung ke hlm 26

Pondasi Pemprov Sudah Baik TANJUNGPINANG (HK) — Sempena hari jadi pemerintahan Provinsi Kepri ke8, tidak berlebihan jika DPRD Kepri dan memberikan apresiasi kepada kepala daerah bahwa memasuki 2 tahun pemerintahan pasangan HM Sani dan Soerya Respationo (2HMS) sudah memberikan pondasi-pondasi yang kuat dalam mewujudkan Kepri yang lebih baik dan sejahtera. "Mungkin kendala dan tantangan selama ini adalah geografis banyak-

nya pulau-pulau di kepri yang berjumlah 2408 pulau yang tidak mudah dan butuh biaya yang besar sementara APBD jumlahnya terbatas. Untuk dapat melakukan pembangunan dan persoalan koordinasi teknis dengan pemerintah kab/kota di tingkat dinas/ instansi," kata Wakil Ketua III DPRD Kepri, Iskandarsyah pada Haluan Kepri, Senin (2/7). Ia mencontohkan program RTLH dan investasi,

Pondasi Pemprov Bersambung ke hlm 26

Kepri Bisa Saingi Cina Prospek untuk Investasi TANJUNGPINAN (HK) — Provinsi Kepulauan Riau diprediksi bisa menyaingi pertumbuhan ekonomi Cina. Hal itu diungkapkan Duta Besar Republik Indonesia untuk Singapura, Andri Hadi kepada Gubernur Kepri, HM Sani dalam coffee morning di Gedung Daerah, Tanjungpinang, Senin (2/7). Oleh: Darul Qutni, Liputan Tanjungpinang "Untuk negara kita saja, di kuartal pertama tahun 2012 pertumbuhan ekonominya sekitar 6,3 persen saja. Sedangkan Provinsi Kepri jauh diatasnya. Makanya saya memprediksi, Kepri bisa menyaingi Cina untuk pertumbuhan ekonominya yang di kuartal pertama mencapai 8,10 persen," papar Andri dihadapan Gubernur Kepri dan FKPD Kepri. Memang menurut Andri, Presiden RI, Susilo Bambang Yudhoyono menetapkan pertumbuhan

Kepri Bisa Bersambung ke hlm 26

HALUAN KEPRI/DARUL QUTNI

TERIMA CINDERAMATA— Dubes RI Untuk Singapura Andri Hadi (kiri) menerima cinderamata dari HM Sani di Gedung Daerah Kepri Tanjungpinang, Senin,(2/7).

Penyelamatan Situs Sejarah Harus Bersama

Haris Bolos Sekolah Korban Kebakaran di Ummi Al Fitrah

TANJUNGPINANG (HK) — Wakil Ketua DPRD Kota Tanjungpinang Husnizar Hood mengatakan, masalah penyelamatan situs hendaklah disikapi bersama. Penyelamatan Situs Bersambung ke hlm 26

PEMANGKU adat kerajaan Bentan Hoezrin Hood bertapakur di makam Sultan Ibrahim Shah, Minggu (1/7). SUTANA/HALUAN KEPRI

BATAM (HK) — Haris Husin Loli alias Haris, korban kebakaran di Yayasan Panti Asuhan Ummi Al Fitrah, Tanjungpinang ternyata sedang bolos sekolah. Hal itu diungkapkan Kasim selaku paman korban saat ditemui wartawan di Batam Centre, Senin (2/7). Diceritakan, Rabu (27/6) pagi itu, korban sempat meminta uang sebesar Rp20 ribu kepada pengelola Panti Asuhan dengan alasan untuk bermain Play Station (PS). "Seharusnya, korban be-

rangkat ke sekolah pagi itu. Namun naas, ia menjadi korban kebakaran saat sedang tertidur pulas di salah satu ruangan kamar tidur Panti Asuhan," tutur Kasim. Bolosnya korban dari sekolah diketahui Kasim saat meminta keterangan Penjaga Yayasan Panti Asuhan Ummi Al Fitrah, sehari setelah kejadian. Kasim datang ke Panti yang beralamat di jalan Kendal Sari, Kelurahan Sungai Jang, Kecamatan Bukit Bestari itu bersama ayah korban, Muhammad bin Amat (47). Keluarga korban juga kaget saat mengetahui rapor korban yang tengah duduk dibangku kelas 5 SD tersebut. Karena dalam keterangan di rapornya, korban tercatat absen hingga 71 hari. "Kita tidak habis pikir, kenapa korban bisa bolos sekolah hingga sebanyak itu," imbuhnya. Korban merupakan anak ketiga dari pasangan Muhammad bin Amat dan Aminah binti Syukur. Ia dilahirkan di Malaysia pada 2 Juni 2000 lalu saat kedua orang tuanya bekerja sebagai buruh bangunan di negara itu. Begitupun dengan kedua kakaknya, Ahmadi dan Kaisar. Namun setelah ibu ketiga anak ini meninggal dunia, Muhammad memboyong anaknya pulang ke kampung

Haris Bolos Bersambung ke hlm 26

CMYK

3 Juli 2012


18

TANJUNGPINANG Selasa,

3 Juli 2012

BNK Tes Urine Anggota Polres TANJUNGPINANG (HK) — Ratusan anggota Polres Tanjungpinang menjalani tes urine di Mapolres Tanjungpinang, Senin (2/7). Oleh: Asfanel dan Darul, Liputan Tanjungpinang Kegiatan yang digelar Badan Narkotika Kota (BNK) Tanjungpinang ini juga diikuti para Kabag, Kasat, Kapolsek hingga Kapolres AKBP Suhendri beserta Waka Polres Tanjungpinang, Kompol Nur Santiko. Kepala BNK Tanjungpinang, M Yani mengatakan, pemeriksaan urine dilakukan selama dua hari hingga Selasa (hari ini,red). Dengan tujuan untuk mengetahui sejauh mana tingkat kedisiplinan serta keterlibatan anggota Polres Tanjungpinang dalam penggunaan narkoba. "Hasilnya saat ini belum bisa kita ketahui, karena masih ada anggota Polres Tanjungpinang yang Belum sempat di tes urine nya karena menjalani tugas luar," kata Yani. Dikatakannya, sejumlah instansi yang sudah diperiksa urine oleh BNK meliputi sejumlah PNS di lingkungan Pemko Tanjungpinang. Hasilnya didapati beberapa PNS yang positif sebagai pengguna

narkoba "Hasil dan tindakan terhadap anggota Polres Tanjungpinang yang positif penggunaan narkoba kita serahkan pada atasan mereka, yakni Kapolres Tanjungpinang," ungkapnya. Menurutnya, setiap aparatur pemerintah, terutama kepolisian sudah seharusnya mampu menjadi teladan dalam segala hal termasuk dalam pencegahan dan pemberantasan penyalahgunaan narkoba. Sementara Kabag Humas Polres Tanjungpinang AKP Wawan Syaifullah menerangkan, dalam tes urine tersebut bagi anggota yang kedapatan positif sebagai pengguna narkoba segera diberi pembinaan hingga sangsi sesuai aturan tentang kode etik kepolisian. "Total anggota Polres Tanjungpinang saat ini sebanyak 440 anggota. Sedangkan yang melakukan tes urine hari ini baru sekitar 300 orang, dan sisanya besok (hari

ini)," ungkapnya Tidak Ada Ampun Terpisah, Kapolda Kepri Brigjen Pol. Yotje Mende menyatakan tidak akan memberi perlakuan khusus bagi bawahannya yang terbukti menggunakan narkoba. Jika terbukti bersalah, cukup dengan ancaman hukuman lima tahun penjara atau putusan minimal 4 bulan pada sidang pidana umum di pengadilan maka kedua oknum tersebut akan dipecat dari Kepolisian. "Bagi oknum anggota polisi yang menggunakan dan memperdagangkan Narkoba, jika terbukti dan dihukum Pengadilan bersalah, kami akan tindak tegas," kata Kapolda yang ditemui di Gedung Daerah Tanjungpinang, Senin (2/7). Di internal Polri sendiri, lanjut Kapolda, dalam mengawasi perilaku oknum polisi yang suka bermain narkoba atau melakukan tindak pidana lainnya masih cukup sulit. Hal ini mengingat banyak dan besarnya jumlah anggota Polisi saat ini. "Kami tetap melakukan upaya dalam memberikan arahan dan kedisiplinan anggota, tapi banyaknya anggota yang kami miliki menjadikan pengawasan tersebut sedikit kesulitan," pungkas Yotje. ***

Polisi Diminta Tertibkan Kendaraan Plat Toko TANJUNGPINANG (HK) — Wakil Ketua Komisi I DPRD Kepri Shukri Fahrial meminta agar pihak kepolisian menertibkan kendaraan plat toko yang seolah-olah bebas berseliweran di jalan raya. Padahal, dalam aturannya ada batas waktu tertentu dimana kendaraan tersebut boleh beroperasi. "Kita lihat selama ini kendaraan plat toko, seolaholah bebas begitu saja berjalan kemana-mana. Dan kita minta agar aparat kepilisian menertibkan hal ini," kata Shukri pada Haluan Kepri, Senin (2/7). Menurut Shukri, jika dibandingkan daerah lain, di Kepri kendaraan plat toko terkesan terlalu bebas, karena dibeberapa daerah kendaraan ini tidak dibenarkan

digunakan sebelum surat menyuratnya tuntas. Kondisi ini selain menyebabkan macet juga akan menimbulkan potensi loss dari segi pajak juga akan menimbulkan kerugian bagi negara. Shukri "Di beberapa daerah hal ini sudah tidak dibolehkan," ujarnya. Sementara itu, DPRD Kepri juga sudah melakukan pertemuan dengan aparat kepolisian dalam hal ini Polda Kepri untuk mempertanyakan hal tersebut. Dan terungkap bahwa batas waktu kendaraan baru dibolehkan berada dijalan raya maksimal 2 minggu. Sementara seringkali terlihat bahwa ternyata ada kendaraan yang

hingga berbulan-bulan masih menggunakan plat toko. "Kita juga berharap agar proses registrasi kendaraan baru agar bisa dipercepat, jangan sampai berminggu-minggu bahkan berbulanbulan," imbuhnya. Jika merujuk aturan yang berlaku, tambah Shukri, plat toko hanya boleh digunakan dari kapal, menuju showroom , dan dari showroom kerumah pembeli. Selain itu kendaraan plat toko bisa ditilang oleh aparat kepolisian. "Dari aturannya tidak boleh dipakai dijalan raya, tapi disini kita beri dispensasi hingga dua minggu, dan kita harapkan tidak lebih dari waktu tersebut," tandasnya. (rul)

SUTANA/HALUAN KEPRI

TEST URINE — Seluruh anggota polres Tanjungpinang mengikuti test urine yang dilakukan Badan Narkotika Kota Tanjungpinang, Senin (2/7). Hal ini dilakukan karena maraknya anggota polisi yang terlibat dalam kasus narkoba.

Pesantren Al Kausar Kebanjiran Siswa TANJUNGPINANG (HK) — Berbeda dengan kondisi 5 tahun lalu, dimana Pondok Pesantren Al Kausar di jalan Kepodang II Kecamatan Tanjungpinang Timur pertama sekali berdiri hanya memiliki 5 siswa. Namun, sekarang sudah berlipat, bahkan asrama pun sudah tidak mampu lagi menampung siswa baru. Ketua Yayasan Pondok Pesantren Al Kausar Supeno menerangkan, kondisi itu terjadi, karena banyaknya orang tua murid yang mempercayakan Pondok pesantren ini untuk menitipkan putra-

putrinya menggali ilmu pengetahuan agama, dimana di tempat ini para siswa diharuskan berbahasa Inggris dan Arab. "Peminat Al kausar tidak saja dari masyarakat Kota Tanjungpinang, melainkan dari seluruh wilayah Kepri seperti Natuna, Anambas, Lingga, Batam, Karimun dan Bintan," ungkapnya saat ditemui di ruangannya, Senin (2/7). Selain mendalami ilmu agama, siswa-siswi Al kausar juga mendapatkan pelajaran pengetahuan lainnya, seperti diajarkan bagaimana cara membuat

roti dan lainnya. Dengan fasilitas yang sudah tersedia, para siswa mencoba membuatnya dan ternyata hasilnya dibeli oleh Walikota Tanjungpinang, Suryatati untuk dijadikan oleh-oleh khas. Melihat perkembangan Alkausar yang setiap tahun semakin meningkat Walikota Tanjungpinang Dra Hj Suryatati mengaku bangga. Ditambah lagi para siswa disini lebih mandiri dan mampu pula menggunakan Bahasa Inggris dan Arab dalam kesehariannya. Selain itu dulunya akses jalan kedaerah tersebut kata

Suryatati sangat sulit, berbukit, sekarang sudah diaspal dan dialiri listrik, sehingga masyarakat lebih mudah menjangkau. Hal tersebut disampaikannya ketika menghadiri acara perpisahan siswa kelas 9 Alkausar. Suryatati tampak menikmati acara tersebut, dan terkagum-kagum ketika 2 orang pembawa acara menggunakan Bahasa Inggris dan Bahasa Arab, tidak ada yang menggunakan Bahasa Indonesia, dan pengisi acara tanpak sangat memahami. Pemandangan seperti ini jarang sekali terjadi. (cw40)

Mayarakat Sumbang Biksu TANJUNGPINANG (HK) — Ritual berjalan kaki tanpa menggunakan alas dilakukan 310 Pabbaja Samanera (calon biksu) di dari Vihara Avalokhi Thesvara Graha Batu 14 sampai Akau Potong Lembu di Kota Tanjungpunang. Perjalanan tersebut dilakukan dengan membawa sebuah mangkok dan menerima bantuan dari masyarakat guna menunjang kelangsungan hidup para biksu. Salah satu warga Kota Tanjungpinang, Merry, yang memberikan sebuah angpao mengatakan, bahwa dia ikhlas memberikan kepada calon biksu tersebut. Ia berharap, nantinya akan mendapatkan rejeki dan pahala yang besar. "Sebenarnya, pemberian ini adalah hakikat kita yang

menerimanya," katanya. Ia juga mengungkapkan, pemberian angpao kepada para calon biksu tersebut, sama halnya dengan agama lainnya, seperti warga muslim yang memberikan sesuatu seperti zakat, akan membuka pintu rezekinya. "Kami juga sama dengan agama lainnya, yang apabila memberikan sesuatu dengan ikhlas, akan mendapatkan pahala dan rezeki yang berlimpah, "ucap Merry. Hal senada juga diungkapkan warga lainnya, David.

HALUAN KEPRI/DARUL QUTNI

SEORANG warga memberikan sedekah kepada biksu saat melakukan Pindapatta dari vihara Bahtera Sasana Jalan Merdeka hingga ke Akau potong Lembu, Minggu (1/7). Dalam kesempatan itu, ia memberikan sebuah makanan kering, seperti permen, biskuit dan lain sebagainya. Dikarenakan, para calon biksu hanya makan dalam bentuk vegetarian.

Memberikan sesuatu dengan ikhlas, kata David, akan membuka pintu rezeki dan pahala kepada orang tersebut. Menurutnya, nantinya makanan dan angpao yang diterima oleh para calon biksu, akan disumbangkan kembali kepada yang membutuhkan. "Uang dan makanan yang mereka terima dari berbagai masyarakat akan disumbangkan kepada orang yang lebih membutuhkan. Dan, perbuatan berbagi kasih ini juga dilakukan agama lain," pungkasnya.(cw53)


19

HUKUM & KRIMINAL Selasa,

3 Juli 2012

Penampung Besi Ditetapkan Tersangka Polisi Lakukan Pendalaman

Bayi Itu Diberi Nama Bhayangkara TANJUNGPINANG (HK) — Pengurus Rumah Singgah Perlidungan Anak Kepri memberi nama Muhammad Rizqullah Bhayangkara bagi bayi lelaki yang ditemukan di Pos Kamling kawasan jalan Lembah Purnama belum lama ini. Nama itu kesepakatan Pengurus Rumah Singgah Perlidungan Anak (RPSA) bersama Komisi Perlindungan Anak Indonesia daerah (KPAID) Kepri serta Unit Pelayanan Perempuan dan Anak (PPA) Sat Reskrim Polres Tanjungpinang. Pemberian nama itu karena bertepatan dengan hari ulang tahun Bhayangkara ke-66.Kondisi Bhayangkara saat ini dalam keadaan sehat. Ia terus menjalani pemeriksaan di Rumah Sakit Umum Daerah (RSUD) Tanjungpinang. Sementara RPSA dipercayai untuk merawat dan memelihara bayi malang yang ditinggal oleh ibu kandungnya dalam kondisi masih memiliki tali pusat.(nel)

BATAM (HK) —Polisi sudah menetapkan kedua penampung besi hasil curian di PT Mc Dermott, Al dan Ar sebagai tersangka. Namun kedua tersangka ini belum ditahan karena pelaku utamanya Wd belum tertangkap. Oleh: Amir Yunus, Liputan Batam Informasi di lapangan, penyidik masih terus mendalami kasus pencurian yang nilainya miliaran ini. Namun sejak kasus ini dilimpahkan dari Polsek Batuampar ke Polresta Barelang pada akhir bulan Mei lalu, belum ada perkembangan yang berarti. Bahkan kasus ini seolah-olah lenyap begitu saja karena tidak ada informasi apapun dari polisi mengenai

perkembangan kasus itu sendiri. "Sudah ada tersangka. Kedua tersangka adalah penampung hasil curian tersebut. Sejauh ini polisi masih terus mendalaminya," ujar sumber yang dipercaya di Satuan Reskrim Polresta Barelang yang tidak ingin disebutkan namanya, kemarin. Sementara itu, Kasat Res-

krim Polresta Barelang, Kompol Yos Guntur yang dihubungi Haluan Kepri, mengatakan bahwa pihaknya masih dalami kasus tersebut, dimana kasus tersebut masih dalam penyidikan anggotanya. Untuk diketahui, kasus Pencurian plat besi dari PT.MC.Dermot sebanyak 600 ton sudah dilimpahkan ke Poltabes Barelang, karena terindikasi kasus tersebut cukup berat dengan melibatkan pengusaha PT Mc Dermot dari Amerika Serikat (AS). Kapolresta Barelang, diawal penanganan kasus tersebut

mengimbau agar kasus pencurian plat besi Mc dermott dapat segera dituntaskan oleh penyidiknya. Dimana polisi harus segera menangkap para pelaku, pencuri dan penadah harus ditangkap. Rekan media, katanya, harus bersabar. Soalnya, kasus ini bukan harus ditanyakan, tapi harus diselesaikan. "Kami sudah instruksikan agar kasus pencurian di PT Mc Dermott segera diusut," Ujar Kapolresta Barelang, Kombes Karyoto beberapa waktu lalu ketika ditemui di Kantor Kejaksaan Negri (Kejari) Batam

Lebih lanjut Karyoto mengatakan, kasus kehilangan plat besi tersebut sudah mencederai bangsa ini. "Bagaimana negara luar mau percaya untuk berinvestasi jika rasa aman tidak ada," kata karyoto. Dalam pencurian tersebut, ditaksir PT.MC Dermot Indonesia mengalami kerugian hingga miliaran rupiah. Kerugian ini disebabkan hilangnya besi dari dalam gudang penyimpanan. Namun Ironisnya, barang tersebut hilang dicuri orang dalam sendiri yang bertugas sebagai sekuriti berinisial WD. ***

Dewan Desak Polisi Tahan DM BATAM (HK)—Anggota Meranti tersebut, dibawa dari komisi I DPRD Kota BaJambi dan rencananya akan ditam, Helmy Hemilton pasarkan di Batam. Namun damendesak aparat kepolam perjalanan, kapal bermuatlisian untuk segera mean kayu itu, dicegat oleh pihak Pol nahan DM, pemilik 2340 Air Polda Kepri di tengah laut. ton kayu ilegal ditangani Setelah dicek, kapal tersebut Direktirat Kriminal Khutidak memiliki dokumen lengkap. sus Polda Kepri. Kapal beserta muatannya, akhir"Komisi I minta pemilik nya diamankan oleh pihak Pol kayu ditangkap. Karena ini Helmy Hemilton Air Polda. Kejadian diperkirakan sudah tindak pidana. Jatanggal 15 Juni lalu. ngan sampai kasus ini diselesaikan "Setelah diamankan Pol Air Polda, dibalik meja, tanpa ada proses hukum kasus ilegal loging itu diambil alih oleh hingga ke Pengadilan Negeri," kata Ditreskrimsus atas perintah Kapolda. Helmy Hemilton, SH, Senin (2/7). Tujuannya agar diproses sesuai hukum Komisi I, kata Helmy, akan memyang berlaku. Tentu komisi I sangat bawa kasus tersebut ke Kapolri dan mendukung langkah yang diambil Presiden, apabila proses hukum Kapolda dengan memerintahkan Diterhadap pelaku ilegal loging bertreskrimsus dalam menangani kasus henti di tengah jalan. Kerugian neilegal loging," kata Helmy. gara ditaksir Rp1 miliar. Helmy mengatakan, komisi I akan Helmy mengaku, informasi penangtetap mengawal penanganan kasus kapan kapal bermuatan kayu ilegal itu, ilegal loging, hingga proses hukum ke setelah adanya laporan dari masyarakat Pengadilan Negeri. Dan meminta yang disampaikan kepada anggota koaparat kepolisian segera menahan misi I. Bahwa kapal bermuatan kayu jenis pelaku ilegal loging, sesuai perun-

dang-undangan yang berlaku. "Kalau kasus ini ditangani mainmain, komisi I akan membawa kasus ini ke Kapolri, Presiden. Dan kami juga akan meminta Bareskrim Mabes Polri untuk turun ke Batam, apabila kasus itu tidak sampai ke PN. Jangan ada yang 86 kan kasus ini," tandas Helmy. Dalam aturan sangat jelas. Bahwa apabila seseorang memiliki kayu, tentu yang bersangkutan harus punya industri primer. Tapi kenyataannya, pemilik kayu berinisial Dm, diketahui tidak memiliki industri primer. Sementara di dalam UU No.41 tahun 1999, tentang Kehutanan sangat jelas. Bahwa, tindak pidana ilegal loging diancam kurungan penjara 10 tahun dan denda minimal Rp5 miliarSesuai aturan cukai, jenis meranti kayu bulat besar 30 Cm ke atas, bayar dana reboisasi U$$14 Dollar. Lalu profesi sumber daya hutan Rp60 ribu. Jenis campuran 30 Cm ke atas U$$12 Dollar, Profesi Sumber Daya Hutan (PSDH) Rp36 ribu. Meranti dan campuran kayu bulat kecil 29 Cm ke bawah U$$2, PSDH Rp2.450,- per kubik.(lim)

Jambret Mengintai SEJUMLAH kasus penjambretan yang terjadi akhir-akhir Kaum Hawa ini di Kota Batam, tentu menjadi sinyalemen bagi kaum Hawa untuk meningkatkan kewaspadaan. Karena hampir 100 persen kasus yang terjadi, korbannya tidak lain adalah seorang perempuan. Terlepas dari faktor kebetulan, fakta ini mengingatkan kita untuk terus mengingkatkan kewaspadaan.

Kasus jambret biasanya mengintai kaum Hawa ketika sedang mengendarai motor dengan tas di lengan, atau ketika berjalan sendiri di tempat yang sepi. Meski angka kriminal jenis ini belum terlalu tinggi, tapi beberapa

bulan terakhir kasus ini berhasil diungkap oleh kepolisian terutama oleh Polsek Batam Kota, Polsek Batuampar, Polsek Lubukbaja dan juga Polsek Batuaji. Untuk itu, tentu sangatlah beralasan ketika para kaum hawa diminta untuk meningkatkan kewasdaannya terhadap bahaya jambret. Karena bila naas, bukan saja harta benda yang bisa berpindah tangan, tetapi terkadang kasus jambret ini seringkali membuat korbannya harus masuk ke rumah sakit karena terjatuh dari motor atau karena terkena benda tajam. (amir yunus)

CECEP/HALUAN KEPRI

TRAILER PATAH — Sebuah trailer patah saat melintasi kawasan Bengkong, Senin (2/8). Meskipun tidak ada korban jiwa namun sempat memacetkan ruas jalan.

Kontainer Lepas di Jalan BATAM(HK)- Kontainer patah dari Truk penggandeng (trailer) BP 9025 VE yang dikendarai Agus (36) milik PT Agis di jalan raya Bengkong Seken, Senin (2/6) sekitar pukul 10.30 WIB. Menurut Agus, setelah kontainer itu dimuat barang dari PT Agis, rencananya dibawa menuju pelabuhan ke Batuampar. Namun baru berkisar sekitar 10 meter meninggalkan pintu gerbang

perusahaan, tiba-tiba trailer gandengannya lepas dan jatuh ambruk kejalan. "Saya tidak tahu kenapa tiba-tiba trailer tersebut ambruk, padahal sebelumnya kondisinya baik-baik saja," tutur Agus. Setelah diperiksa, lanjut Agus, ternyata penyebabnya adalah terputusnya tuas penyangga sambungan dari truk ke badan penggandeng kontainer.

Akibat kejadian ini, kondisi ruas jalan terjadi kemacetan. Kondisi ini baru normal kembali setelah pihak perusahaan mendatangkan alat berat untuk melakukan evakuasi satu jam setelah kejadian. Selama proses berlangsung anggota satlantas masih terus beraktivitas mengatur arus lalu lintas. Untung dari kejadian tersebut tidak menimbulkan korban jiwa.(cw62)

Bapedal Segera Periksa Oknum PNS dan Dokter Main Pasir Ilegal BATAM (HK) — Kepala bang pasir ilegal Bapedalda Batam, Dendi di Rempang dan Purnomo mengakui adanya Galang diotaki keterlibatan oknum dokter oknum dokter itu. dan oknum PNS ikut berSedangkan tiga main, pasir ilegal. Untuk itu titik lainnya madalam waktu dekat, oknum sih diamati," itu akan diperiksa. kata Dendi ketika Dendi mengatakan, dikonfirmasikan dokter itu hanya menjadi via telepon, Senin pemodal di dua lokasi tam- Dendi (2/7). Hanya saja, bang pasir ilegal yang ada Dendi enggan medi pulau Rempang dan Galang. nyebutkan nama dokter yang "Dua dari lima titik tam- dimaksud.

Akibatnya, kata Dendi, lahan yang rusak di Galang mencapai 12 hektar setelah 2 tahun beroperasi. Bapedalda diakui sudah memeriksa 12 anak buah dokter tersebut. Selain itu, tiga eskavator, tiga dumtruk dan enam mesin pompa telah diamankan. "Dokter ini, akan segera diperiksa dalam waktu dekat," tegasnya. Sementara, terkait keterlibatan oknum PNS terlibat tambang pasir ilegal, di kawasan Memban dan Mergong adalah ulah dua orang PNS yang keduanya sudah diperiksa. Namun dia menegaskan, PNS dimaksud bukan dari lingkungan Pemko Batam. "Mereka diduga ikut serta merusak lingkungan. Tapi yang jelas keduanya bukan PNS Pemko Batam," kata Dendi. Keterlibatan keduanya juga sama dengan dokter dimaksud. Dimana, mereka memodali kegiatan tambang pasir dengan menyewa alat berat, mesin pompa dan lainnya. "Jika pemberkasan selesai dan lengkap, dokter dan dua oknum PNS akan ditetapkan sebagai tersangka," tegas Dendi. Mereka akan ditetapkan sebagai tersangka atas pelanggaran UU Lingkungan Hidup, karena melakukan pengrusakan lingkungan. Selain itu, melakukan tambang tanpa izin (ilegal) hingga menghalangi pengawas lingkungan atau penyidik. "Hukumannya minimalnya ada yang 4 tahun dan 3 tahun," ujarnya. Sementara, anggota Komisi I DPRD Batam, Helmi Hemilton diruang kerjanya membenarkan oknum PNS dan dokter yang menjadi pemodal tambang pasir.(lim)


ANAMBAS

20

Selasa,

SMAN 1 Palmatak Terima Siswa Baru ANAMBAS (HK) — Penerimaan Siswa Baru (PSB) Sekolah Menengah Atas Negeri (SMAN) 1 Kecamatan Palmatak telah dilaksanakan usai pengumuman kelulusan Sekolah Menengah Pertama (SMP) akhir Juni lalu. Kepala SMA Negeri 1 Palmatak, Nurbayani menyampaikan dari 120 orang pendaftar, hanya 110 siswa yang melakukan registrasi ulang. "110 orang siswa mendaftar ulang dan diterima semuanya untuk tiga lokal. Sedangkan sisanya 10 orang lagi tidak mendaftar ulang dan dinyatakan mengundurkan diri," katanya via telpon, Senin (2/7) . Siswa baru akan masuk sekolah lebih awal untuk mengikuti Masa Orientasi Sekolah (MOS). "Lebih awal dari jadwal sekolah untuk mengikuti masa orientasi. Siswa baru masuk Sabtu (14/7) untuk ikut MOS. Kemudian sekolah mulai dilaksanakan Senin (16/7) nantinya," tambahnya. Sebagai SMA negeri satu-satunya di Palmatak, SMAN 1 Palmatak menampung setiap siswa yang mendaftar. Dikatakan Nurbayani, langkah ini diambil untuk menghindari kesulitan siswa di pulau tersebut dalam melanjutkan sekolah ke tingkat SMA. "Kita terima semua yang mendaftar, karena SMA ini satu-satunya sekolah negeri di Palmatak. Tentu tidak kita inginkan ada lulusan SMP harus sekolah ke pulau lain, sehingga tidak banyak seleksi yang dilakukan. Hanya bermodal lulus dari SMP maupun paket, siswa bisa masuk. Supaya program wajib belajar 12 tahun bagi siswa semuanya dapat tercapai," terang guru yang akrab disapa Buk Yani ini. Tahun ini, SMAN 1 Palmatak menerima satu orang calon siswa dengan ijazah Paket B. Sementara bagi pelajar yang tidak lulus UN bisa melanjutkan di sekolah negeri tanpa ada pemisahan sekolah, sehingga bisa belajar normal seperti lulusan yang lain. "Satu orang ijazah paket ada yang masuk tahun ini. Bagi pelajar yang tidak lulus UN SMP, tidak usah khawatir untuk melanjutkan ke SMA. Disini kita terima, meskipun ijazah paket B. Supaya anak-anak ini bisa berlajar disekolah formal seperti yang lain,"katanya. bentuk penyeleksian yang dilakukan yakni tes membaca Al quran bagi siswa beragama Islam. Bertujuan untuk mengetahui anak yang mampu membaca Al qura. "Tes membaca Al quran memang kita lakukan untuk mengetahui jumlah siswa yang bisa membaca Al quran. Supaya dalam kegiatan ekstrakurikuler dapat memberikankan pelajaran bagi yang belum bisa membaca Al Quran dan meningkatkan bagi yang sudah menguasai Al quran,"pungkasnya (yul)

3 Juli 2012

KKA Latih Operator e-KTP ANAMBAS (HK) — Guna kelancaran proses entri data penduduk dalam pembuatan e-KTP di Kabupaten Kepulauan Anambas, operator pelaksana e-KTP mengikuti pelatihan teknis dari instruktur pelaksana entri data konsorsium percetakan negara. Pelatihan ini dilaksanakan di Tarempa Beach, Senin- Selasa (2-3/7). Oleh: Yulia Irfani, Liputan Anambas Kepala Dinas Kependudukan dan Pencatatan Sipil (Disdukcapil) Agus Basir menyampaikan, pelatihan ini bertujuan untuk melatih operator dalam pemantapan pelaksanaan e-KTP di tiap kecamatan di KKA nantinya. "Ini bertujuan untuk melatih semua operator ditiap kecamatan. Tiap kecamatan ditugaskan empat orang operator yang akan bertugas untuk entri data penduduk," katanya di sela-sela pembukaan Bimtek (bimbingan teknis) Operator Kabupaten dan Kecamatan Penerapan KTP elektronik di Kabupaten Kepulauan Anambas (KKA), Senin (2/7). Disamping operator, juga dilatih pendamping yang akan membantu mengawasi permasalahan di lapanga nantinya. Sehingga berbagai kendala yang terjadi saat entri data penduduk dapat diatasi demi kelancaran pe-

YULIA/HALUAN KEPRI

PELATIHAN BIMTEK — Wabup KKA Abdul Haris membuka pelatihan bimtek operasional e-KTP untuk kecamatan dan kabupaten di Tarempa Beach, Siantan, Anambas, Senin (2/7). Pelatihan ini bertujuan untuk kelancaran proses enter data penduduk dalam pembuatan e-KTP. laksanaan e-KTP di KKA "Juga dilatih tenaga pendamping operator yang akan mendampingi operator nantinya. Supaya kendala yang dapat memperlambat kegiatan dapat diatasi," ujarnya. Penerapan e-KTP di KKA mendapatkan jadwal lebih dari tiga bulan. Pelaksanaan e-KTP bertujuan untuk menciptakan KTP elektronik yang berbasis nasional, sekaligus untuk mencegah KTP ganda. Proses pembuatan e-KTP dimulai dengan

pengambilan data sidik jari, bola mata, dan photo. Sementara itu, Wakil Bupati KKA Abdul Haris menyampaikan, pentingnya bimtek bagi operator, karena entri data penduduk harus teliti dan benar, sehingga penerapan e-KTP di Anambas tidak terkendala. "Kita harapkan operator yang ditugaskan dapat dilatih dengan baik. Sehingga Prosedur pengambilan data penduduk nantinya tidak mengalami permasalahan yang da-

pat memperlambat kelancaran penerapan e-KTP di Anambas," kata Haris. Haris menambahkan, pentingnya sosialisasi yang terus menerus bagi masyarakat Anambas. Terutama wilayah perdesaan yang tidak banyak memahami administrasi kependudukan. Sehingga KTP seringkali di urus ketika sudah sangat mendesak. Apalagi eKTP yang tidak banyak dipahami kegunaan dan manfaatnya dalam keseharian masyarakat.

"Sosialisasi dan penyampaian untuk pemahaman kepada masyarakat harus terus digalakkan oleh Disdukcapil dan petugas operator e-KTP. Sehingga proses pengakuratan data penduduk nantinya dapat berjalan dengan benar. Karena tidak banyak penduduk yang memahami fungsi e-KTP ini. Untuk itu kita harapkan operator bisa menyampaikan pada masyarakat yang bertanya tentang pentingya e-KTP ini," terangnya. ***

Musim Liburan Ujian Perdana Operator Radio Amatir Penumpang Membludak ANAMBAS (HK) — Memasuki liburan sekolahan, kapal Mv Star Seven Islands padat penumpang. Dari 250 tiket yang tersedia, semuanya terjual habis. Sehingga banyak calon penumpang yang tidak bisa berangkat. Sekitar 100 penumpang yang hendak berangkat harus menunggu jadwal keberangkatan Rabu (4/7) mendatang. "Tidak jadi berangkat, karena fery sudah penuh," tutur Nur calon penumpang yang ditinggal Fery di Pelabuhan Pemda Kabupaten Kepulauan Anambas (KKA). Nur menuturkan, saat pembelian tiket Jumat (29/ 6), tiket sudah habis terjual sekitar pukul 10.00 WIB. Petugas penjual tiket menyarankan agar calon penumpang langsung ke pelabuhan untuk bisa berangkat bila diizinkan oleh kapten kapal. "Kemarin diminta datang ke pelabuhan pada pagi hari, tapi yang diutamakan adalah yang memiliki tiket. Kemudian yang tidak memiliki tiket berada di akhir dan hanya naik beberapa orang saja," kata Nur. Seperti biasanya, kata

Nur, ia pernah tidak kebagian tiket karena habis, namun karena penumpang tidak terlalu banyak, masih dibolehkan ikut serta. "Pernah sekali tidak dapat tiket lagi, tapi masih dibolehkan ikut. Karena banyak penumpang yang akan turun di Letung dan tidak melanjutkan perjalanan ke Tanjungpinang. Sehingga kita bisa mengisi seat nantinya," terang Nur. Kepadatan penumpang pada saat libur memang sudah menjadi langganan setiap kali liburan dan hari raya. Banyak masyarakat lokal yang liburan di luar Anambas saat libur sekolah. "Kalau libur, membawa anak berangkat ke luar daerah. Diajak liburan ketempat saudara di Tanjungpinang dan Batam. Makanya banyak penumpang tiap libur sekolah," ujar Nur.

YULIA/ HALUAN KEPRI

KAPAL ferry Star Seven Islands disesaki penumpang, saat berlabuh di Tarempa, Siantan, Anambas, Sabtu (30/6) Padatnya penumpang fery juga dikarenakan naik doknya kapal perintis Sabuk Nusantara. Kapal Pelni yang dijadwalkan sekali dalam 12 hari menuju Tanjungpinang dari Tarempa ini, tidak lagi merapat di Anambas. Sehingga penumpang hanya mengandalkan kapal ferry yang berangkat pada hari pertama liburan sekolah. Sementara itu, KM Bukit Raya yang juga mengangkut penumpang belum memiliki jadwal ke Tanjungpinang. Tapi baru saja sampai di Tarempa Minggu (1/7) dengan tujuan Ranai.

"Jelas sekali banyak penumpang ferry, karena kapal perintis Sabuk Nusantara tidak berlayar. Dalam minggu ini hanya ferry satu-satunya untuk menuju Tanjungpinang dari Anambas. Kita harapkan pada hari-hari libur ini, ada tambahan armada," pungkasnya. Bagi yang sedang liburan di luar KKA, ada baiknya mengetahui jadwal kedatangan kapal di pelabuhan pemda, Tarempa yakni, Jumat (13/7) mendatang dan Selasa 17/6. Sehingga pembelian tiket sebaiknya dilakukan jauh-jauh hari. (yul)

ANAMBAS (HK) — Untuk memberikan pemahaman kepada pelaku radio amatir di Kabupaten Kepulauan Anambas (KKA), Balai Monitor (Banmol) Spektrum Frekuensi Radio Kelas II Batam melaksanakan Ujian Negara Amatir Radio (UNAR) perdana di Kabupaten Kepulauan Anambas (KKA). UNAR diikuti oleh insan radio amatir di Anambas, kalangan dinas meupun umum, di gedung Madrasah Aliayah (MA) Fatahilah Tarempa, Siantan, Anambas, Senin (2/7). Ketua Panitia UNAR 2012, Wan Fahruzi menyampaikan, ujian dilaksanakan oleh Direktorat Jendral Sumber Daya dan Perangkat Pos dan Informatika dengan UPT Banmol Kelas II Batam bekerjasama dengan Dinas Komunikasi dan Informatika (Diskominfo) KKA. "Ini adalah UNAR perdana di Anambas. Dimana di Anambas belum ada ORARI Daerah. Dengan dukungan dari Pemkab Anambas dalam hal ini Diskominfo KKA, UNAR ini dapat kita laksanakan," katanya di sela-sela pembukaan UNAR. UNAR perdana ini akan menjadi cikal bakal berdirinya Organisasi Radio Amatir Republik Indonesia (ORARI) Daerah KKA. Penyelenggaraan ujian tingkat siaga ini diikuti 50 orang peserta. "Kita harapkan ini menjadi cikal bakal berdirinya Ora-

YULIA/HALUAN KEPRI

PANITIA UNAR 2012 buka soal ujian bagi amatir radi di Gedug MA Fatahilah, Tarempa, Siantan, Anambas, Senin (2/7) ri Daerah di Anambas. Bagi peserta yang lulus nantinya akan mendapatkan pembinaan dari ORDA Profinsi Kepulauan Riau sebagai persiapan mendirikan ORDA Kepulauan Anambas," katanya. Sementara itu, Kepala Banmol II Batam, Ir Sopingi, MM menyampaikan pentingnya UNAR bagi radio amatir di Anambas. Dengan wilayah kepulauan Anambas memiliki banyak operator radio amatir. Dimana saat ini telah disebar opeartor radio amatir di tiap kecamatan. Untuk itu, sangat penting UNAR dilaksanakan guna meningkatkan pengetahuan dan pemahaman operator radio amatir di Anambas. "Seperti yang kita dapat informasi dari Diskominfo, radio amatir telah ada di tiap desa. Dengan banyaknya penyebaran masyarakat di tiap pulau, membutuhkan banyak

amatir yang paham dalam menggunakan kode etik radio," katanya. Sehingga, dikatakan Sopingi, operasional radio yang telah dibangun oleh pemerintah dapat dioptimalkan fungsinya. "Berbagai kendala terjadi di lapangan. Ini membutuhkan pelatihan dan pembinaan lagi bagi amatir di Anambas. Dengan adanya ORARI daerah Anambas nantinya, diharapkan peningkatkan fungsi dari radio-radio yang telah disebar tersebut," ujarnya. Dalam pelaksanaan UNAR perdana ini, hadir Wakil Bupati Kepulauan Anambas, Abdul Haris. Haris mengharapkan pelatihan dan UNAR bisa dilaksanakan berlanjut di Anambas. Karena saat ini fungsi radio sangat dibutuhkan, terutama bagi desa dan kecamatan yang belum sepenuhnya terkover oleh jaringan GSM telepon seluler. (yul)


CMYK

Selasa 3 Juli 2012

GUBERNUR Kepri HM Sani memberikan materi dan sekaligus menutup Diklat Prajabatan Tahun 2012.

HM Sani melepas tanda peserta pada acara Penutupan Diklat Prajabatan Tahun 2012.

HM Sani, Direktur LAN, dan para undangan di acara penutupan Diklat Prajabatan Tahun 2012 menyayikan lagu Indonesia Raya.

SEKDAPROV Kepri, Kepala BKD, Kepala Balai Diklat foto bersama.

21

BKD Kepri Gelar Diklat Pra Jabatan Golongan II dan III BADAN Kepegawaian Daerah (BKD) Provinsi Kepri menggelar Pendidikan Pelatihan (Diklat) Pra Jabatan CPNS Provinsi Kepri, angkatan VIII tahun 2012 yang diikuti sebanyak 298 Calon Pegawai Negeri Sipil (CPNS) dari golongan II dan III dari lingkungan Pemprov Kepri dan dari Kabupaten Anambas, Lingga dan Karimun.

Dalam penutupan diklat, Gubernur Provinsi Kepri, HM Sani meminta kepada para CPNS yang lulus pra jabatan, dan akan menjadi PNS jangan selalu memandang materi dalam bekerja. PNS harus bekerja berdasarkan profesionalitas dan semangat. Hal itu disampaikan HM Sani saat menutup Pendidikan Pela-

PESERTA berprestasi dan terbaik foto bersama dengan HM Sani pada acara penutupan Diklat Prajabatan tahun 2012.

KEPALA Balai Diklat prov Kepri Irzan Busrayan (tengah) foto bersama.

tihan (Diklat) Pra Jabatan CPNS Provinsi Kepri, angkatan VIII tahun 2012, di Aula Kantor Gubernur Kepri Tanjungpinang beberapa waktu lalu. "Menjadi PNS itu adalah amanah. Jadi jika sudah dipercaya untuk menjalankan tugas dan pengabdian ini haruslah dibarengi dengan semangat pro-

fesionalitas, serta ketulusan hati dalam bekerja," ujar Sani. Sani juga menekankan, menjadi seorang PNS yang hebat tidak semata-mata hanya berdasar pada ilmu pengetahuan yang dimiliki. Akan tetapi, yang paling utama adalah karakter dan sikap dari PNS itu sendiri. Sementar itu Kepala Badan

SUASANA belajar peserta Diklat Prajabatan Golongan II.

IRZAN Busrayan memberikan materi pada Diklat Prajabatan tahun 2012.

Kepegawaian Daerah (BKD) Kepri, Buralimar menyebutkan, di tahun 2012 ini setidaknya ada 298 CPNS yang ikut prajabatan dan semuanya dinyatakan lulus 100 persen. Ada pun jumlah tersebut terdiri atas, 281 orang dari seluruh Satuan Kerja Perangkat Daerah (SKPD) Pemprov Kepri. "Sedangakan sisanya ada yang

Narasi : Sutana Foto: BKD Kepri

BURALIMAR memimpin apel malam Diklat Prajabatan Tahun 2012.

SUASANA belajar di kelas pada Diklat Prajabatan Golongan II.

PESERTA Diklat Prajabatan Golongan III mengikuti kegiatan di luar KEPALA Badan Kepegawaian, Pendidikan dan Pelatihan Buralimar PESERTA diklat golongan III sedang belajar bersama. kelas. menyampaian laporan akhir.

CMYK

dari Kabupaten Anambas, Lingga dan Karimun. Diklat pra jabatan ini sendiri dilaksanakan selama 70 hari sejak 15 April lalu hingga 21 Juni kemarin. Diklat ini terdiri dari beberapa kelompok, baik itu CPNS golongan dua mau pun tiga.***

SEKDAPROV Kepri Suhajar Diantoro mengalungkan tanda peserta pada acara Pembukaan Diklat Prajabatan Tahun 2012.

SUASANA malam keakraban Diklat Prajabatan Tahun 2012.


KARIMUN

22

Selasa,

3 Juli 2012

Dunia Pendidikan Tercoreng Soal Siswa Didenda KUNDUR (HK) — Para guru di Sekolah Dasar Negeri (SDN) 005 Tanjung Batu Kota, Kecamatan Kundur dinilai telah mencoreng dunia pendidikan di Kabupaten Karimun. Penilaian ini dilontarkan Ketua LSM Gerakan Tanpa Kompromi (Gertak), Sukarna Fitra. Oleh: Abdul Gani, Liputan Karimun Menurut Sukarna, sebagai pendidik, para guru tidak patut membuat kebijakan berupa denda atas buku pinjaman

dari dana bantuan operasional sekolah (BOS). Apalagi saat ini Dinas Pendidikan (Disdik) sedang melak-

sanakan program belajar tanpa ada pungutan. "Jelas-jelas denda yang dibuat para guru atas kerusakan buku itu tidak dibenarkan Ketua BOS (Bakri Hasyim). Apa lagi ditetapkan sebesar Rp50.000, yang sudah tentu memberatkan siswa. Dengan hal ini mereka (para guru) telah mencoreng dunia pendidikan di bumi berazam, dan terkesan sarat dengan pungutan yang tak jelas atau pungutan liar (Pungli)," ujar pria yang akrab disapa Apid, Senin (2/7). Gertak kata Apid, mendesak Disdik segera memberikan sanksi tegas kepada

HALUAN KEPRI/ILHAM

LEPAS BALON — Gubernur Kepri, HM Sani didampingi Bupati Karimun, Nurdin Basirun melepas balon tanda pembukaan Popda ke IV di Stadion Badang Perkasa, Senin (2/7).

Pembukaan Popda Diguyur Hujan KARIMUN (HK) — Pembukaan Pekan Olahraga Pelajar Daerah (Popda) di Stadion GOR Badang Perkasa, Kecamatan Tebing diguyuran hujan lebat. Acara pembukaan yang menjadi perhatian pelajar serta masyarakat itu sedikit terganggu namun seremoni pembukaan tetap berjalan lancar. Saat pembukaan berlangsung sejumlah official, wasit dan juri sempat ada yang meninggalkan barisan upacara pembukaan yang dikemas secara sederhana itu. Kendati demikian, ratusan atlet yang tergabung dari tujuh kabupaten kota masih tetap berdiri tegak dalam barisan walau hujan tetap mengguyur lapangan upacara. Pembukaan Popda Kepri ke-4 itu ditandai dengan pelepasan balon gas. Selain itu,

pembukaan juga diisi dengan penyerahan piala bergilir dari Pemerintah Kota Batam melalui Kepala Dinas Pendidikan Kota Batam, Muslim Bidin kepada Gubernur HM Sani yang kemudian diserahkan kepada Kepala Dinas Olahraga Kepri, Dadang AZ. Gubernur Kepri HM Sani dalam sambutannya mengatakan, sebanyak 788 atlit dari tujuh kabupaten/kota di Provinsi Kepulauan Riau mengikuti Popda ke-4 Kepri tersebut. Para peserta ini akan memperebutkan 167 medali dari 10 cabang. Kegiatan itu akan berlangsuang yang selama enam hari mulai dari Senin (2/7) sampai Minggu (7/7) mendatang. Sani mengatakan, diselenggarakannya Popda ke-4 ini diharapkan bisa melahirkan bibit-bibit atlet yang

mampu mengukir prestasi hingga ke tingkat nasional. "Kegiatan Popda ini merupakan salah satu ajang untuk mengukir prestasi olahraga bagi para pelajar di Kepri. Mudah-mudahan dengan adanya kegiatan ini bisa melahirkan atlet yang bisa mengharumkan nama Kepri di tingkat Nasional," ujar Sani. Senada dengan Sani, Bupati Karimun Nurdin Basirun selaku tuan rumah penyelenggaraan Popda ke-4 beroesan kepada atlet yang akan berlaga dalam ajang Popda ini selalu menjunjung tinggi sportivitas bertanding. "Setiap pertandingan selalu ada yang menang maupun yang kalah, namun dibalik itu sportivitas bertanding lah yang menjadikan kita sebagai atlet sejati," tandas Nurdin (ham)

seluruh pihak guru di SDN 005 Tanjung Batu Kota. Berikut dengan Kepala UPTD Disdik, H.M Tahir, yang dinilai tidak becus menjalankan tugas dalam pengawasan pendidikan di seluruh sekolah yang ada. "BOS adalah dana yang tidak boleh dikembalikan. Jadi kalau ada sanksi tentang pembayaran ganti rugi terhadap buku yang rusak dengan jumlah Rp50.000, sangat tidak etis dilakukan oleh orang yang berprofesi sebagai guru. Apa masih kurang gaji dan tunjangan yang diberikan oleh pemerintah," ucap Apid dengan penuh tanya. Menurut Apid, Bupati harus tahu persoalan ini dan segera gelar rapat untuk mengusut siapa dalang yang ada didalam penarikan uang atas denda sebesar Rp50.000 tersebut. "Meski uang yang sudah dibayar kepada guru dikembalikan lagi kepada wali murid. Tapi bukan berarti masalah ini berhenti sampai disini. Harus ada efek jera, kalau tidak guru-guru yang lain akan melakukan hal serupa dikemudian hari," tegasnya. Kepala UPTD Dinas Pendidikan di Kundur, H.M.Tahir ketika dikonfirmasi melalui sambungan ponselnya mengaku sedang sibuk, sehingga tidak bisa mengomentari permasalahan ini. Sementara itu, Kepala Inspektorat Kabupaten Karimun, M.Iqbal membantah telah memberika ide pem-

berian sanksi terhadap siswa yang merusak buku pinjaman dari sekolah. "Mana ada itu, silahkan di cek dalam laporan di sekolah itu. Ada tidak kami (Inspektorat) menginstruksikan seperti itu (denda terhadap siswa yang merusakkan buku sebesar Rp50.000)," ujar Iqbal kepada Haluan Kepri, kemarin. Iqbal mengatakan akan menunggu aksi dari Dinas Pendidikan (Disdik). Setelah itu baru ditentukan tindak lanjut yang akan dijalankan, terkait permasalahan denda buku yang menurut para guru di SDN 005 Tanjung Batu Kota merupakan instruksi dari Inspektorat Kabupaten Karimun. "Biarkan saja dulu. Kita lihat apa hasil pemanggilan dar Disdik. Setelah itu baru kita ambil langkah terkait apa tindakan selanjutnya," ucap Iqbal seraya mengakhiri sambungan ponselnya. Sebelumnya, Denda buku dari dana BOS yang dijalankan pihak SDN 005 Tanjung Batu Kota Kecamatan Kundur, disinyalir ada campur tangan pihak Inspektorat Kabupaten Karimun. Hal ini diungkapkan para guru SDN 005. "Denda buku dari dana BOS ini juga diketahui Inspektorat. Karena merekalah yang menyampaikan saran perihal denda tersebut, dan mengatakan bahwa harus dilakukan seperti ini (denda), jika tidak maka seenaknya saja siswa

merusakkan buku-buku yang dipinjamkan," ujar Darmina selaku wali kelas 6 dan diamini seluruh guru, di ruang majelis guru SDN 005 Tanjung Batu Kota kepada Haluan Kepri, Sabtu kemarin (30/6). Darmina juga mengakui,

kalau hal tersebut menjadikan seluruh pihak majelis guru serba salah. Pasalnya, denda yang dikeluarkan sebesar Rp50.000 itu telah disetujui Inspektorat, namun dari pihak BOS sendiri menyalahi. ***


23

IKLAN Selasa,

3 Juli 2012

CMYK


CMYK

Selasa 3 Juli 2012

24

BOBBY Jayanto, menggendong salah seorang anak kembar yang diasuh oleh Panti Asuhan BOBBY Jayanto bersama pengurus HAKKA Kepri foto bersama pengurus dan sejumlah anak- BOBBY Jayanto saat bertemu Ummi Ayu. Ummi Al-Fitrah, menyerahkan bantuan. anak Panti Asuhan Ummi Al-Fitrah.

BOBBY Jayanto menyerahkan bantuan berupa sejumlah uang tunai dan catatan bantuan lainya BOBBY Jayanto bersama pengurus HAKKA Kepri foto bersama pengurus dan anak-anak Panti BOBBY Jayanto didampingi Ustad Komaruddin, salah seorang pengurus Yayasan Ummi kepada Ketua Yayasan Ummi Al-Fitrah Ummi Ayu. Asuhan Ummi Al-Fitrah. Alfitrah mengatur pendistribusian bantuan.

Perhimpunan Hakka Kepri Santuni Anak Panti Ummi Al-Fitrah

BOBBY Jayanto bersama salah seorang pengurus HAKKA Kepri dan Ketua Yayasan Ummi Al-Fitrah, Ummi Ayu, terlihat akrab bersama anak panti asuhan.

PERHIMPUNAN Hakka Kepri menyalurkan bantuan kepada sejumlah anak Panti Asuhan Yayasan Ummi AlFitrah yang menjadi korban kebakaran dan mengakibatkan semua pakaian dan barang milik anak-anak panti itu hangus terbakar. Bantuan langsung diserahkan oleh Ketua Perhimpunan HAKKA Kepri, Bobby Jayanto kepada ketua yayasan Ummi Al Fitra, Wahyu Andrajati yang biasa disapa Ummi Ayu di lokasi penampungan sementara anak-anak

panti tersebut, di Mes Pemda Tanjungpinang di Jalan DI Panjaitan Kilometer 7, Kota Tanjungpinang, Kamis (28/6) siang. Bantuan yang diserahkan dalam bentuk beras sebanyak 15 karung, puluhan pakaian dan celana anak-anak, ratusan indomie, sabun deterjen, sikat gigi, buku tulis, alat tulis, sepatu serta sejumlah uang tunai. Bobby dalam kesempatan tersebut menyampaikan rasa keprihatinannya atas musibah yang menimpa Panti

LOMBA FLS2N SD membuat cerita bergambar Tingkat Provinsi KASI Pembinaan SD Imam Rochani dan para pemenang FLS2N SELEKSI FLS2N SD Pidato Bahasa Indonesia Tingkat Provinsi Kepri. Kepri. SD Tingkat Provinsi Kepri.

Asuhan Ummi Al Fitra. Kendati demikian, ia berharap pengurus dan anak panti mendapatkan ketabahan atas cobaan yang diberikan Tuhan Yang Maha Kuasa. Bobby meminta kepada pemerintah daerah dapat lebih terbuka dan memberikan santunan serta memperhatikan kondisi anak-anak yatim, agar lebih terarah dan baik di masa mendatang.***

Foto : Asfanel Narasi : Asfanel

SELEKSI FLS2N SD Tingkat Provinsi Kepri.

KABID Dikdas Atmadinata, Imam Rochani dan Abbas serta undangan pada acara pembukaan FLS2N SD Tingkat Provinsi Kepri.

Anggi Marito Juara III FLS2N SD Tingkat Nasional KONTINGEN Provinsi Kepri Anggi Marito dari Sekolah Dasar (SD) Teodore Kota Batam, berhasil meraih Juara III Festival dan Lomba Seni Siswa Nasional (FLS2N) Sekolah Dasar Tingkat Nasional, pada cabang lomba menyanyi tunggal yang dilaksanakan dari tanggal 17 hingga 23 Juni 2012 di Lombok – Nusa Tenggara Barat (NTB). Selain Anggi Marito, kontingen lainnya yang mewakili Provinsi Kepri adalah Juara I FLS2N Tingkat Provinsi Kepri untuk cabang lomba Pidato Bahasa Indonesia Syela Aulia Purwanti dari SDN 014 Bukit Bestari Tanjungpinang dan Widayanti dari SDIT Al-Madinah Tanjungpinang Juara I Lomba Membuat Cerita Bergambar.***

TEAM Officer dan Kontingen FLS2N SD Tingkat Nasional di Lombok - Nusa Tenggara Barat (NTB).

CMYK

Foto : Disdik Kepri Narasi : Rusmadi

SYARIF Hidayatullah dan Anggi Marito Juara III FLS2N Tingkat Nasional.


INTERNASIONAL

25

Selasa,

3 Juli 2012

Rusia di Balik Penembakan Jet Turki ? Aroma Indonesia di Radio Rakyat Cina BEIJING (HK)—Upaya Republik Rakyat Cina dalam merengkuh masyarakat dunia salah satunya dapat dilihat dari stasiun radio mereka, China Radio International (CRI). Berita disajikan dalam puluhan bahasa asing,termasuk bahasa Indonesia yang memiliki penggemar setia di seluruh dunia. Tercatat, CRI memiliki program siaran untuk 41 bahasa. Itulah mengapa stasiun radio yang terletak di Jalan Shijingshan Nomor 16 Beijing ini kerap disebut sebagai perwujudan kecil dari PBB. Tidak kurang dari 250 SMS datang setiap bulannya ke stasiun CRI, entah untuk bertanya atau sekadar mengapresiasi. Bersebelahan dengan divisi Filipina, divisi Indonesia memiliki sekitar 15 staf. Semuanya menguasai Bahasa. Salah satunya adalah Li Shukun, penyiar asli Cina yang cas-cis-cus berbahasa Indonesia.(inc)

LONDON (HK)— Suratkabar Sunday Times di Inggris melaporkan bahwa para teknisi di Rusia membantu Suriah untuk menembak jet Turki dua pekan yang lalu. Insiden itu diklaim menjadi pesan keras Rusia terhadap NATO.

jalankan misi NATO, untuk memasuki wilayah Suriah. Sejumlah pengamat dan beberapa sumber mengklaim adanya keterlibatan Negeri Beruang Merah dalam insiden itu. Selama ini, Rusia cukup sering mengirimkan senjata anti-serangan udara ke negara Arab tersebut. Rusia juga melatih para pasukan Suriah untuk menggunakan senjata anti-serangan udara. Seorang

diplomat mengatakan, selama Presiden Bashar al Assad masih berkuasa, Rusia senantiasa menjadi penasihat Suriah. "Kami tidak terkejut bila para teknisi Rusia terlibat akan hal ini, bila memang mereka tidak melakukan hal itu, setidaknya mereka ada di samping pejabat militer Suriah, yang mengeksekusi penembakan jatuh jet Turki," ujar pejabat militer Israel. Pada pekan lalu, Menteri

Informasi Suriah Omran alZubi mengatakan bahwa pasukan Suriah menembak jatuh jet Turki karena bentuk jet itu menyerupai jet Israel. Zubi pun mengingatkan kembali, pasukannya sangat mewaspadai munculnya jet tempur dari Negeri Yahudi ke wilayahnya. "Bila pesawat Israel masuk Suriah, kami akan menyambutnya dengan tembakan. Kami mengira jet tempur

Turki adalah jet Israel, sejujurnya, kami tentu tidak akan menembak jet milik Turki," ujar Zubi. Tindakan penembakan itu pun mendapat respons keras dari Turki. Saat ini, Turki mengerahkan pasukan-pasukan tambahan beserta tank dan senjata anti-serangan udara ke perbatasan Suriah. Saat ini, Turki mulai memandang seluruh aktivitas militer Suriah sebagai ancaman.(vvn)

Seperti diberitakan Sunday Times, Senin (2/7), Rusia dan Suriah yakin, jet yang terbang dari wilayah Turki adalah jet yang sedang men-

Dianiaya Pacar Dengan Ribuan Sayatan SEORANG pria di Cina ditangkap polisi dengan tuduhan menganiaya seorang wanita yang juga pacar si pria tersebut. Pria yang dikenal dengan nama Huang tersebut, dituduh memukuli pacarnya dengan pipa besi lalu menyayat-nyayat tubuhnya dengan pisau cincang, dan melukainya dengan aneka benda. Perlakuan sadis itu dilakukan selama sebulan lebih. Sebagaimana dilaporkan Chinasmack, beberapa waktu lalu, saat wartawan menyambangi korban di kantor polisi, mereka hampir tidak percaya dengan apa yang terlihat. Ribuan bekas sayatan pisau dan luka-luka menutupi seku-

jur tubuhn perempuan itu. Wajahnya bebak belur dan sayatan terlihat di pipinya. Paha, kaki, tangan, dan hampir di semua bagian tubuh ada luka bekas sayatan pisau dan pukulan benda tajam. Saat bajunya tersingkap terlihat luka seperti dicincang di bagian punggungnya, nyaris tak ada bagian yang mulus di punggungnya. Korban, Xiao Ping, 16 tahun, datang dari provinsi Hubei mengadu nasib di kota Quanzhou, sekitar setahun lalu. Ia bekerja sebagai “putri” (semacam pemandu) di se-

buah tempat hiburan karaoke yang berada di sebuah hotel. Ia diperkenalkan dengan Huang X, 29 tahun, oleh temannya dan tidak lama setelah itu mereka berpacaran. Menurut Xiao, Huang adalah seorang berandalan yang juga pengangguran. Setiap hari ia hanya bermain kartu dengan teman-temannya. Setelah menjadikan Xiao sebagai pacar, mulanya Huang memperlakukan Xiao dengan baik dan kemudian mereka tinggal bersama di apartemen. Namun, ia tipe pecemburu dan selalu curiga terhadap apapun aktivitasnya. Apalagi Xiao bekerja di tempat hiburan sehingga membuatnya gampang naik daerah jika Xiao menerima telepon dari seseorang.(inc)

NET

PESAWAT AS — Salah satu pesawat P3C Orion milik Skuadron Patroli 9 (VP-9) Angkatan Laut AS yang berpangkalan di Misawa, Jepang, sedang melakukan terbang patroli di atas Gunung Fuji, Jepang beberapa waktu lalu.

Filipina Minta Bantuan AS MANILA (HK)— Presiden Filipina Benigno Aquino menyatakan akan meminta bantuan kepada Amerika Serikat (AS) untuk mengerahkan pesawat-pesawat mata-matanya terbang di atas kawasan Laut Cina Selatan, untuk membantu memantau kawasan perairan yang disengketakan dengan Cina dan beberapa negara

lain di Asia Tenggara. "Kami mungkin akan meminta penerbangan di atas (wilayah yang disengketakan) itu. Kami tak punya pesawat dengan kemampuan seperti itu," tutur Aquino dalam wawancara khusus dengan kantor berita Reuters, Senin (2/7). Pesawat yang dimaksud Aquino adalah pesawat patroli maritim

P3C Orion. Jika langkah ini jadi dilakukan, ketegangan dengan Cina bisa meningkat lagi. Bulan lalu, Aquino menarik mundur satu kapal patroli penjaga pantai bersenjata ringan dan satu kapal nelayan dari kawasan yang diperebutkan dengan Cina di Laut Cina Selatan. P3C Orion adalah pesa-

wat patroli maritim dengan empat mesin turboprop, yang menjadi andalan Angkatan Laut AS sejak era Perang Dingin. Pesawat ini memiliki kemampuan tempur antikapal selam dan kapal permukaan. Di masa depan, AS berencana mengganti armada Orionnya dengan pesawat P-8 Poseidon. (kpc)


SAMBUNGAN

26

Selasa,

Pondasi Pemprov

Sambungan hal 17

Iskandarsyah

dimana yang jadi masalahnya koordinasi aplikasi lapangan bukan ide-ide besarnya. Motto jump up by the law (harus ada lompatan besar sesuai koridor hukum) belum diterjemahkan secara optimal oleh SKPD yg ada. Kebijakan dibidang pendidikan dengan beasiswa orang

Sambungan hal 17 "Hal ini tidak bisa dilakukan secara sepihak saja, semua elemen masyarakat harus bersatu, agar situssitus yang kita miliki tidak lenyap," kata Husnizar, kemarin. Ia menilai, kejadian yang terjadi pada makam panglima hitam dan raja Ibrahimsyah yang nyaris hilang oleh aksi penambangan adalah hal yang cukup menarik. Karena ternyata Dinas Pertambangan sendiri menyatakan tidak pernah mengeluarkan izin tambang dilokasi tersebut. Tapi pada kenyataannya pertambangan itu ada yang berarti tidak perlu diragukan bahwa aksi tersebut adalah ilegal. "Sangat menarik malah menurut saya, dimana dinas pertambangan ternyata tak pernah memberi izin tapi pertambangan itu ada dan kita saksikan bersama-sama. Ini artinya kitapun ikut bersalah karena melakukan pembiaran yang berlangsung selama ini," ujarnya. Karena itu, sebelum terlambat ia kembali menyerukan agar sejak saat ini dapat dilakukan langkah-langkah pencegahan demi sebuah penyelamatan yang akan disesali nantinya jika tidak segera dilakukan. Ketua Forum Kepri Bangkit (FKB) Oktavio Bintana, berencana bakal menyegel

3 Juli 2012

miskin, perhatian kepada para guru-guru, bidang kesehatan, kelautan,perikanan dan pertanian dan memperhatikan pembangunan daerah pesisir dan desa ada peningkatan yg sangat berarti. Penghargaan-penghargaan ditingkat nasional yang diberikan oleh pemerintah pusat adalah bukti kepri beradadalam on the track peningkatan pembangunan dan kesejahteraan. Kalah pentingnya adalah pembangunan di bidang spritual dan mental serta budaya yg ber-visi akhlaq mulia yg juga mendapat perhatian yang besar. "Yang masih menjadi PR besar yang harus diselesaikan 2HMS adalah penyelesaian pembangunan pusat Pemerintahan Dompak, dimana kita sudah berkomitmen harus terselesaikan," tandas politisi PKS tersebut. (rul)

Penyelamatan Situs lokasi situs tersebut dengan bentangan kain putih. Pada kain putih tersebut dia akan menggalang dukungan berupa pengumpulan tanda tangan untuk mendukung upaya penyelamatan. "Kita sudah capek dengan ini, kita akan tunjukkan keseriusan kita dengan menggalang dukungan untuk menyelamatkan situs-situs ini," ujarnya. Disamping itu, ia mengaku akan terus memperjuangkan agar lahan bekas aktivitas tambang bauksit, dilakukan reklamasi atau pengembalian fungsi lahan. Perjuangan FKB ini hanyalah semata untuk menyelamatkan Kota Tanjungpinang dari proses pengrusakan lahan yang lebih parah. "Kami juga sudah mengirim surat resmi dari FKB Kepri ke Pemerintah Kota (Pemko) Tanjungpinang, melalui Dinas Kelautan Perikanan Pertanian Kehutanan dan Energi (KP2KE) terkait hal ini," tandas Vio. Terpisah, Kepala Bidang Kebudayaan Disbudpar Kota Tanjungpinang, Syafaruddin di ruang kerjanya, Senin (2/7) menjelaskan, 57 lokasi situs peninggalan Kerajaan RiauLingga berada di Kota Gurindam dijaga dengan baik. "Kita sudah menjaganya dari tahun 2006 lalu. Kita juga tengah meneliti beberapa

titik lokasi temuan yang diduga juga merupakan situs peninggalan sejarah," ungkapnya. Titik lokasi temuan yang dimaksud, Syafaruddin menerangkan, berada di Pulau Basing, Makam Putih, Ibrahim Syah, Makam Panglima Dalang, Makam Berparit, Makam di wilayah Sungai Timun dan di Sungai Sirih. penelitian tengah dilakukan oleh tim Arkeolog dari BP3 Batu Sangkar di masing-masing lokasi yang diduga situs peninggalan sejarah. "Kalau memang nantinya terbukti dan itu direkomendasikan oleh pakar tim ahli dari BP3, tentunya lokasi yang saya sebutkan tadi akan menjadi tempat cagar budaya dan menambah jumlah tempat peninggalan sejarah di wilayah Kota Gurindam sendiri," terangnya kembali. Syafaruddin menambahkan, bagi masyarakat yang mendapatkan adanya informasi oknum-oknum tertentu yang dengan sengaja merusak tempat lokasi cagar budaya (situs Kerajaan Riau lingga) baik dari perusahaan tambang maupun lainnya, tentu diimbau agar dapat memberikan laporan kepada pihaknya. Sebagai informasi, situs terbanyak berada di Pulau Penyengat. "Laporan masyarakat itu akan kita tindak lanjuti, kalau memang terjadi pengrusakan akan kita laporkan kepihak berwajib untuk diproses sesuai hukum yang berlaku. Yang pasti, informasi situs Kerajaan Riau Lingga di Kota kita aman dan tidak hilang. Karena kita selalu memantau dan juga terdapat penjaga khusus yang ditempatkan BP3 di lokasi cagar budaya tersebut," ujarnya. (rul/cw40)

SUTANA/HALUAN KEPRI

HARGA SEMBAKO -- Memasuki bulan pusa harga sembako di Kota Tanjungpinang belum mengalami kenaikan harga yang signifikan. Tampak penjual sedang melayani seorang pembeli di salah satu kedai di Pasar Baru Tanjungpinang, Senin (2/7).

Haris Bolos

Sambungan hal 17 halamannya di Flores. Di daerah ini, korban sempat mengenyam pendidikan hingga kelas 2 SD. Pada 2008, Muhammad bersama ketiga anaknya merantau ke Tanjungpinang dan menjadi buruh bangunan mengerjakan proyek jembatan Dompak. Korban kemudian

disekolahkan di SD di Dompak dari kelas 2 hingga kelas 4. Selanjutnya pada 2011, korban dititipkan di Panti Asuhan dan kembali dipindahkan sekolahnya sejak 8 bulan lalu. Di sekolahnya yang baru, ia mendapat nomor peserta didik 1057. "Korban dititipkan di Yaya-

hu akan pentingnya kebudayaan dimasing-masing daerah sebagai jati diri negara dan bangsa,"ujarnya. Selain itu, pria ramah dan mudah senyum ini dalam mengemban amanah dan tugas

senantiasa siap dan berpegang teguh dengan prinsip kejujuran dalam menjalankannya tugas dengan sebaik-baiknya. Karena, dengan begitu, pengabdiannya kepada negara sebagai pelayan masyarakat

tidak sia-sia dan menjadi kebanggaan tersendiri. "Jabatan yang kita emban ini merupakan suatu kepercayaan dari pimpinan untuk dijalankan dengan sebaik-baiknya,"tambahnya lagi. (cw40)

Kepri Bisa

Sambungan hal 17 ekonomi di setiap provinsi harus menembus angka 10 persen. Akan tetapi, mencapai angka 8 persen saja, bukan hal yang tidak mungkin bagi Kepri yang beberapa tahun kedepan makin prospek untuk investasi. "Selama saya menjabat Dubes RI untuk Singapura. Banyak pengusaha Singapura maupun yang dari negera lain mencoba untuk menanyakan kondisi Kepri, sebagai daerah tujuan investasi

galangan kapal di Tanjung Uncang sejak dua bulan lalu. Sejak itu, Muhammad belum pernah sempat bertemu dengan anak bungsunya ini. Hingga akhirnya terdengar kabar, anaknya meninggal dunia dalam peristiwa kebakaran di Panti Asuhan tersebut. (wan)

Mudah Bergaul

Sambungan hal 17 tentang permasalahan seputar kebudayaan. "Kebudayaan itu luas dan wajib kita informasikan kepada siapa saja yang membutuhkan informasi agar mendapatkan pencerahan dan ta-

san Panti Asuhan agar memperoleh ilmu agama," ungkap Kasim. Setelah menitipkan anaknya ke Panti Asuhan, kemudian Muhammad mengadu nasib ke Batam untuk mencari kerja. Mulai dari kerja buruh bangunan hingga akhirnya mendapatkan pekerjaan di sebuah perusahaan

baru," terangnya. Berdasarkan penilaiannya, Andri memaparkan, bahwa banyak investor dan pengusaha yang optimis untuk masuk dan membangun investasinya di Kepri. Apalagi mereka melihat lahan Kepri yang cukup luas, dan masih menjanjikan untuk dijadikan pusat invetasi baru. "Khususnya untuk investasi di bidang manufacturing maupun di beberapa sektor lainnya," imbuhnya. Untuk itu, sambung Andri, pihaknya akan sangat membuka peluang sebesarbesarnya untuk Kepri sebagai provinsi yang bertetangga langsung dengan Negara Singapura, dalam hal penjajakan investasi tersebut. "Kami juga berjaji untuk membuka kemitraan dan membantu Provinsi Kepri untuk hal-hal seperti itu," ucapnya.

Menanggapi hal itu, Gubernur Kepri terlihat sangat antusias dan menyambut positif tawaran kemitraan yang diberikan oleh Kedutaan Besar Republik Indonesia (KBRI) Singapura tersebut. Pertemuan tersebut juga sebagai salah satu cara, untuk melanjutkan program temu bisnis Provinsi Kepri dengan para investor di Singapura. "Saya bersama staf dan seluruh unsur di Pemprov Kepri akan sesegera mungkin untuk menyusun agenda temu bisnis, dengan tujuan penjajakan dan penajamanan kerjasaman investasi dengan pihak Singapura," tegasnya. Gubernur menambahkan, potensi pariwisata Kepri hendaklah dimanfaatkan untuk menggaet turis. Apa saja ada di Kepri yang bisa menjadi potensi wisata, bahkan gelombang lautpun merupakan

potensi yang dijual bagi wisatawan. Dan ia sangat mengharapkan bantuan kemitraan Dubes RI untuk Singapura agar ikut mempromosikan potensi tersebut. "Dari 14 juta turis yang datang ke Singapura bagaimana kita bisa mendatangkan sekitar 3 juta turis saja itu sudah bagus. Kita sangat kaya akan potensi tapi kita kalah jauh dari jumlah kunjungan wisata dibandingkan Singapura," ujar Sani Sani mengatakan, pertemuan langsung dengan para investor di Singapura ini nantinya, sudah pasti akan membawa dampak berbeda. Pasalnya jika hanya melalui publikasi tanpa face to face, belum berdampak secara langsung. "Kalau ketemu langsung, pasti akan langsung interest. Soalnya kalau berjumpa langsung, semua kebijakan dan regulasi bisa langsung diputuskan tanpa harus melalui birokrasi yang panjang," ujarnya. Sani juga berjanji, salah satu program untuk menarik sebanyak-banyaknya investor ke Kepri dengan jalan menjaga daerah ini lebih aman dan nyaman. Dengan begitu, para investor tidak akan ragu menanamkan sahamnya. ***


27

SPORTAINMENT Selasa,

Pelajar SMP Juri Arung Jeram MUARAENIM (HK) — Ada yang menarik dari gelaran Kejurnas Arum Jeram di Muaraenim, Sumatera Selatan. Seorang remaja putri yang masih berstatus pelajar SMP termasuk salah satu dewan juri. Vioni Rima Khairunnisa, atau yang biasa dipanggil Rima, adalah anggota tim juri termuda kejurnas tersebut (tim juri terdiri dari guru, mahasiswa, dan pelajar yang aktif di organisasi pecinta alam). Putri dari pasangan Malady dan Suryati Marusin, ini dilahirkan di Pagaralam, Sumatera Selatan, pada 1 Agustus 1999. Saat ini dia tercatat sebagai pelajar kelas dua SMP Sekolah Alam Palembang. Di sekolahnya itu, selain pelajaran umum dan agama, para siswa juga belajar beradaptasi dan memaknai alam, misalnya pratek pertanian, perikanan, serta melakukan penghijauan di lingkungan masyarakat. Dengan paras cantik dan tubuh mungil, tak heran jika Rima kerap menarik perhatian terutama para peserta kejurnas. Ia terpilih menjadi salah satu tim juri karena aktif di organisasi pecinta alam Gelam Nusantara (Gerakan Anak Lestari Alam). "Saya memang menyukai arung jeram, dan melalui olahraga ini saya dapat belajar cara bekerjasama dan memimpin," kata Rima yang juga mengaku telah beberapa kali mendaki Gunung Dempo -- sekitar 7 jam perjalanan darat dari kota Palembang. Sementara itu, hari ini kejurnas melangsungkan nomor slalom, yang mana setiap peserta mendapatkan dua kali kesempatan melalui 12 gate, tiga di antaranya dilalui dengan melawan arus sungai Enim, Bedegung, Kabupaten Muaraenim.(dtc)

Main Sinetron Ramadhan Titi Kamal JAKARTA (HK) — Sosok Titi Kamal sudah cukup lama malang-melintang di jagad pesinetronan Indonesia. Namun, ia jarang terlihat di sinetron bertema Puasa. Ingin coba sesuatu yang baru, Titi pun bermain di sinetron Ramadan. Istri Christian Sugiono itu pun akan full berpuasa sambil syuting. "Sekarang aku lagi ngerjain stripping buat Ramadan. Pengen nyoba sesuatu yang baru. Aku kan selama ini belum ada yang full banget gitu kalau Ramadan," tuturnya saat ditemui di Studio RCTI. Kenon Jeruk, Jakarta Bar-

at, Senin (2/7). Bintang sinetron 'Muslimah' itu mengaku memang selalu selektif dalam memilih peran. Ia selalu mencari peran yang waktunya bisa disesuaikan dengan kebutuhan. "Saya nggak terlalu mau menerima yang sering tampil. Cari waktunya aja deh agar lebih fleksibel," ungkapnya. (kcm)

Pilih Waktu Bercinta Becky Tumewu J A K A R T A (HK) — Bagi presenter Becky Tumewu, hubungan seks dengan suami itu utamanya soal waktu. Menurutnya, pasangan harus tahu kapan waktu yang tepat untuk melakukannya. Perempuan kelahiran 27 Mei 1970 itu sadar sang suami Johannes Theodorus Darmawan bukanlah tipe pria romantis. Jadi, ia pun tak pernah berharap yang 'aneh-aneh' saat berhubungan seks. "13 tahun pernikahan saya itu semakin tahu suami saya bagaimana. Dia

itu bukan orang yang romantis, jadi saya sudah mengerti bagaimana dia," tuturnya. Ketika ditanya mengenai rahasia kehidupan seksnya demi keharmonisan rumah tangga, Becky mengaku tak punya sesuatu yang khusus. "Biasa aja, nggak usah memaksakan kehendak. When the time is right, just do it!," tandasnya, Senin (2/7) Becky juga menuturkan, tak pernah ribet-ribet menyiapkan tempat untuk berhubungan seks. Baginya, lebih nikmat jika semua dilakukan secara spontan. "Dilakukan spontan aja kalau kita lagi sama-sama mau itu bisa menimbulkan suatu yang luar biasa," paparnya. (dtc)

Galaksi B ke 16 Besar BENGKONG (HK) — Kemenangan demi kemenangan terus ditorehkan oleh Tim Galaksi B. Kemenangan terakhir didapat setelah menewaskan Aulia Sadai Muda, pada partai penentuan, Senin (2/7) di Lapangan Sepakbola Bengkong Laut. Pada partai pamungkas tersebut, Galaksi B tampil impresip dengan menyarangkan dua gol ke gawang lawan. Gol pembuka kemenangan dipersembahkan oleh Saprian pada menit ke-8. Kedudukan, 1-0 untuk keunggulan Galaksi B bertahan hingga turun minum. Memasuki babak kedua, Aulia Sadai Muda mencoba bangkit untuk mengejar ketertinggalan. Namun keasikan menyerang, barisan pertahanan menjadi lenggang. Hal itu dimanfaatkan dengan baik oleh barisan pemain Galaksi B. Serangan demi serang yang dilancarkan Galaksi B akhirnya membuahkan hasil, setelah Aprian kembali menjebol gawang lawan pada menit ke-31. Tertinggal, 0-2 tidak membuat luntur semangat pemain Aulia Sadai Muda. Karena menit-menit akhir menjelang usainya pertandingan pemain depan, Arianus ber-

hasil memperkecil ketinggalan menjadi, 1-2 setelah berhasil menjaringkan gol pada menit ke-38. Hingga habisnya waktu normal kedudukan, 1-2 tetap bertahan untuk kemenangan Galaksi B. Atas kemenangan itu, Galaksi B telah memastikan dirinya untuk melangkah ke babak selanjutnya. Sementara bagi Aulia Sadai Muda, kekalahan tersebut menjadi pelajaran yang sangat berharga. Sementara pertandingan sebelumnya di Pool C, Bina Prestasi bermain imbang 1-1 dengan Tuah Sakti. Gol Bina Prestasi disarangkan oleh Faras, pada menit ke-2. Tidak butuh waktu lama bagi Tuah Sakti untuk mengejar ketinggalan, karena pada menit ke-3, Rosal berhasil menyamakan kedudukan. Meskipun meraih hasil imbang, Bina Prestasi masih punya kans untuk melangkah ke babak selanjutnya, karena dari hasil pertandingan tersebut Bina Prestasi telah mengumpulan 4 poin. Andai saja pertandingan Elham Academy vs Tuah Sakti berakhir imbang, maka Bina Prestasi menjadi wakil dalam kumpulan C untuk maju ke babak selanjutnya. (cw62)

Pemenang Etape Pertama Tour de France SERAING (HK) — Etape pertama Tour de France 2012 dimenangi oleh pembalap yang justru baru melakukan debutnya di kejuaraan ini. Pembalap asal Slovakia, Peter Sagan berhasil

3 Juli 2012

menjadi yang pertama menyentuh garis finis. Menempuh rute sejauh 198 km dari Liege hingga Seraing, Minggu (1/7) waktu setempat, Sagan berhasil mengungguli pembalap unggulan Fabian Cancellara. Masih berusia 22 tahun, Sagan menjadi pembalap termuda kedua yang memenangi etape Tour De France setelah Lance Armstrong di tahun 1993 silam. Sagan sendiri sudah menunjukkan penampilan impresif saat dia memenangi dua etape dalam balapan dari Paris ke Nice dua tahun lalu. Kemenangan di etape pertama ini belum mampu mengantar Sagan memuncaki klasemen poin atau meraih jaket kuning. Adalah Fabian Cancellara yang sementara merebut dua status tersebut setelah dia memenangi stage pembukaan sehari sebelumnya. (dtc)

Utamakan Penampilan Angel Lelga JAKARTA (HK) — Walau sepatu menjadi penunjang penampilan namun tetap dibutuhkan kepercayaan diri dari si pemakai. Sebab dengan percaya diri dan kenyamanan si pengguna, maka sepatu yang tidak bermerk pun dapat terlihat seperti berharga mahal. Begitu pandangan Angel Lelga, saat dijumpai di salah satu studio di bilangan Kalibata, Jakarta Selatan, Minggu (1/7), "Kadang ada juga sepatu gak bermerek namun nyaman saat dipakai. Hanya saja nggak bisa tahan lama karena berhubungan dengan kualitas," katanya tersenyum. Angel menambahkan bila sepatu yang dikenakan ke berbagai acara tidak selalu baru. Apalagi jika dikaitan dengan penyesuaian busana, "Jadi tidak harus baru terus, kadang berani tabrak warna itu juga bagus. Yang penting pembawaan harus pede," ucapnya lagi. Wanita yang tidak membudgetkan dana untuk sepatu itu juga membantah selalu menggunakan sepatu baru dan bermerek kala menghadiri suatu acara. Menurut Angel, dia lebih menekannya pada kenyamanan dari sepatu tersebut. Sebab terkadang sepatu mahal pun dapat membuat kaki terluka. "Aku suka bermerk karena kenyamanan aja tapi nggak harus semua bermerek pula. Karena kadang juga sepatu bermerk ada yang buat kaki lecet. Maka dari itu harus pintar-pintar pilih merk dan cocok di kaki kita," imbuh Angel. (kpl)

Santai Soal Momongan Rianty Cartwright JAKARTA (HK) — Rianty Cartwright sudah lebih dari setahun mengarungi bahtera rumah tangga bersama Alfonso Nainggolan. Namun sampai saat ini Rianty masih belum dianugerahi momongan. Bintang film 'Jomblo' itu pun mengaku santai saja soal itu. Apalagi, menurutnya, orangtua maupun mertuanya juga tidak ribet masalah momongan. "Kalau orangtua aku sih santai aja masalah anak. Kalau orangtua dia (suami) sih biasa aja soalnya cucunya udah banyak," ungkapnya saat ditemui di Plaza Senayan, Senin (2/7). Meski tak ada momongan, perempuan kelahiran 22 September 1983 itu mengaku kebahagiaan rumah tangganya tak lantas berkurang. Baginya, qualty time membuat dirinya dan sang suami tetap harmonis. "Layaknya pasangan lain yang penting kita ada quality time. Boleh kerja Senin-Jumat, pokoknya kalau bisa SabtuMinggu bareng," tuturnya. (dtc)

Dihukum Usai Insiden ASSEN (HK) — Alvaro Bautista dinilai bersalah, menyusul insiden crash antara dirinya dengan Jorge Lorenzo. Akibatnya, Bautista bakal start dari urutan terbelakang di MotoGP Jerman. Pada balapan di Sirkuit Assen, Sabtu (30/6), Lorenzo, yang menang berturut-turut di tiga seri terakhir, mengalami insiden di awal lomba. Ia ditabrak Alvaro Bautista di tikungan pertama, dan keduanya langsung out. Pemenang balapan tersebut, Casey Stoner, sampai-sampai menyayangkan insiden tersebut. Ia mengaku tidak terlalu senang meraih kemenangan, tanpa rival beratnya memberikan perlawanan.

MotoGP kemudian memutuskan Bautista bersalah. Mereka menyebut, Bautista membalap dengan sikap yang tidak bertanggungjawab, membahayakan Jorge Lorenzo, dan akhirnya dihukum start dari urutan paling belakang di Sachsenring. Gresini mengajukan banding atas hukuman tersebut. Tapi, para steward dari FIM menyatakan bahwa keputusan tersebut adalah final. (dtc)

Alvaro Bautista


CMYK

Selasa,

3 Juli 2012

28

KIEV (HK) — Datang ke Euro 2012 dengan predikat kurang diunggulkan dan terjangan skandal Scommessopoli, Italia memberikan asa besar untuk pendukungnya setelah bisa masuk final. Namun, tak ada akhir indah untuk Italia yang akhirnya kalah dari Spanyol. Pesta pun jadi milik La Furia Roja dan para suporternya. Dua tahun lalu di Piala Dunia 2010, Italia tampil mengecewakan setelah langsung tersingkir di fase grup. Ketika itu si juara dunia empat kali dan kampiun Eropa satu kali cuma bisa mengais dua hasil seri plus satu kekalahan. Dua tahun setelah itu, persiapan Italia untuk Piala Eropa 2012 diganggu oleh skandal Scommessopoli. Ditambah dengan hasil di 2010, ekspektasi untuk Gli Azzurri di Polandia-Ukraina pun relatif tidak sebesar biasanya. Pun begitu, Italia mematahkan segala dugaan. Lolos dari fase grup sebagai runner-up dengan Spanyol jadi juara grup, Italia lantas melibas Inggris dan Jerman secara berurutan di perempatfinal dan semifinal. Sampailah Italia di final, membuat para tifosinya mengingat tahun 2006, ketika sepakbola negara itu digoyang Calciopoli tapi bisa jadi juara Piala Dunia. Romantisme pun melanda. Di final, Italia berhadapan dengan Spanyol yang mendominasi dunia sepakbola dalam beberapa tahun terakhir. Dengan gelar Piala Eropa 2008 dan titel Piala Dunia 2010, 'Tim Matador' mengejar predikat tim pertama yang menjuarai Piala Eropa secara berturut-turut, sekaligus tim pertama yang bisa menyabet tiga gelar besar secara beruntun. Menjelang laga puncak yang dihelat di Olympic Stadium, Kiev, Senin dinihari (2/7), kedua kubu suporter Spanyol dan Italia sudah lebih dulu "berhadapan" di fan zone Kiev. Seperti timnya, pen-

dukung Spanyol tampak mendominasi sementara tifosi Italia terlihat mencuri perhatian. Pada prosesnya pertandingan hanya perlu dimainkan selama 2x45 menit, dengan suporter Spanyol dapat bersorak setelah Iker Casillas cs sukses menghantam Gianluigi Buffon dkk. dengan skor telak 4-0. Hasil tersebut tak pelak disambut gembira para pendukung Spanyol di area fan zone. Dengan senang mereka bersorak, berjingkrak-jingkrak, dan bernyanyi-nyanyi riang. Teriakan "Espana, Espana!" dan "Campeon!" terus-terusan disuarakan. Pesta pun jadi milik Spanyol dan pendukungnya. Namun begitu, sportivitas tetap terlihat. Sejumlah suporter Italia dengan lapang dada tampak memberikan ucapan selamat kepada pendukung Spanyol. Sebaliknya fans Spanyol pun membalas dengan berusaha membesarkan hati para fans Italia. Suka Cita Bek Timnas Spanyol Gerard Pique, tak sungkan menceritakan kegembiraan para rekan-rekannya di ruang ganti usai meraih gelar juara Euro 2012. Yah, para pasukan Vicente Del Bosque tersebut sukses bermain dengan apik pada babak final. Tak hanya sekedar meraih kemenangan dan gelar juara saja, namun Timnas Spanyol juga mencatatkan sejarah baru di ajang Euro. Cesc Fabregas dkk sukses mencatatkan skor

Pesta, 114 Luka-luka MADRID (HK) — Publik Spanyol dilanda euforia menyambut sukses luar biasa tim nasionalnya di ajang Piala Eropa 2012. Perayaan itu nyaris memakan korban. Di Kota Madrid, perayaan Spanyol menjadi jawara Eropa 2012 digelar sampai pukul 3 pagi waktu setempat. Seperti biasa, suporter ber-

kumpul di Plaza de Cibeles sama ketika merayakan Real Madrid menjadi juara. Dari Cibeles, fans langsung berjalan menuju stadion Santiago Bernabeu dimana diadakan acara nonton bareng dengan memasang beberapa layar besar. Petugas kesehatan harus bekerja keras. Pasalnya, ada se-

FANS Spanyol merayakan kemenangan.

kitar 114 orang mengalami luka-luka ringan. Mereka yang luka akibat terkena pecahan botol bir atau jatuh. Banyak orang juga mabuk berat dan pingsan. Mereka berjatuhan di sekitar Cibeles-Bernabeu. Sedangkan di kawasan Catalan, tepatnya Barcelona, perayaan berjalan damai. Ratusan orang memadati Plaza de Espana sambil meneriakkan "Hidup Spaniards (orang Spanyol) di Catalunia" dan "Saya orang Spanyol." Padahal, Catalan merupakan salah satu daerah yang dalam sejarahnya ingin memisahkan diri dari Spanyol. Timnas Negeri Matador meraih sukses besar di Piala Eropa 2012 setelah mengalahkan Italia 4-0 di final, Senin dinihari (2/7). Ini sukses ketiga berurutan Spanyol setelah menjadi juara Piala Eropa 2008 dan Piala Dunia 2010. (vvn)

Pemain Terbaik

Iniesta Kiev (HK) — UEFA telah menetapkan pemain terbaik Piala Eropa 2012. Terpilih sebagai Best Player of the Tournament adalah gelandang serang Spanyol, Andres Iniesta. Demikian diumumkan UEFA, Senin (2/7) setelah EURO berakhir dinihari kemarin, dengan Spanyol tampil sebagai juara usai menundukkan Italia 4-0 di final di Kiev, Ukraina.

Iniesta, yang menjadi man of the match di laga tersebut, dipilih sebagai pemain terbaik berdasarkan keputusan yang dibuat oleh tim teknis UEFA terdiri dari 11 orang. Pemain berusia 28 tahun itu tidak mencetak gol, membuat satu assist, dan tiga kali menjadi man of the match. Sebelum final ia menjadi pemain terbaik di laga Spanyol versus Italia (babak grup) dan Spanyol kontra Kroasia. "Andrea Pirlo luar biasa untuk Italia. Xavi memenangi penghargaan ini di Piala Eropa 2008 dan bisa saja meraihnya lagi. Xabi Alonso juga sangat menawan, tapi Iniesta mengirim sebuah pesan tentang menjadi kreatif dan menentukan, dan dia luar biasa sepanjang turnamen," tutur ketua tim teknis UEFA, Andy Roxburgh. (dtc)

terbesar di babak final. Kemudian, yang paling membanggakan adalah menjadi tim pertama yang meraih gelar juara secara beruntun sejak yang terakhir mereka dapat pada tahun 2008. Alhasil, kegembiraan pun terlihat jelas keluar dari para punggawa Spanyol. Gerrard pun menggambarkan tingkah laku semua rekan-rekannya di ruang ganti usai laga tersebut. "Kami melakukan pesta di ruang ganti. (kiper) Pepe Reina tak berhenti menari-nari, (Carles) Puyol, dan (David) Villa pun kemudian ikut bergabung bersama kami,” ujar Gerard kepada Telecinc, Senin (2/7). Pemain Barcelona ini juga terlihat melakukan hal yang unik usai memastikan diri menjadi sang juara. Pique memotong jaring gawang yang berada di Olympic Stadium. Sedangkan, Fernando Torres terlihat bercengkrama dengan istri dan anak-anaknya. Sementara, Fabregas menuturkan bahwa dirinya tak sabar kembali ke negaranya dan melakukan pesta kemenangan di Kota Madrid. "Sekarang saatnya pergi ke Madrid untuk berpesta kemenangan. Sangat indah merayakan masa libur kompetisi dengan perasaan seperti ini," ungkapnya. (dtc/oke)

Wajah Sedih Fans dan Pemain Italia KIEV (HK) — Italia harus kalah telak 0-4 dari Spanyol di final Piala Eropa 2012, Senin dinihari (2/7). Hasil di Olympic Stadium, Kiev ini di luar dugaan banyak pihak karena Gli Azzurri sebenarnya diprediksi akan memberikan perlawanan keras pada sang juara bertahan. Namun apa daya, gawang Gianluigi Buffon harus dijebol 4 kali. David Silva membuka keunggulan Spanyol menit 14, disusul gol Jordi Alba menit 41. Tak cukup sampai di situ, Spanyol masih menambah gol lewat

dua pemain Chelsea. Fernando Torres sukses mencetak gol pada menit 84. Juan Mata menutup pesta gol Spanyol empat menit kemudian. Usai laga ekspresi kesedihan langsung terlihat dari para pemain Italia. Fans yang hadir di Olympic Stadium pun tak bisa membendung air matanya. Kekalahan ini merupakan kekalahan terbesar yang pernah terjadi di partai final. Rekor sebelumnya adalah saat Uni Soviet dikalahkan Jerman Barat 03 di final Piala Eropa 1972. (vvn)

FANS Italia menahan sedih dan kekecewaan.

DAYLIFE

Fernando Torres (kiri) berusaha menghalangi Andrea Barzagli.

Penutup, Indah dan Menegangkan

SEREMONI penutupan. KIEV (HK) — Upacara penutupan Piala Eropa 2012 di Stadion Olimpiade Kiev, Ukraina, Senin (2/7) dinihari, tetap memamerkan keindahan. Tarian dan konfigurasi menawan, ditingk ahi ketegangan. Sebab, setelah itu digelar partai penentuan antara Spanyol dan Italia. Bahkan, wajah-wajah tegang terlihat dari para pemain ketika memasuki lapangan. Ribuan suporter dari kedua kubu langsung bersorak menyemangati timnya masing-masing, tetapi tetap tak terhindar dari ketegangan. Apalagi, ketika pertandingan dimulai. (kcm)

Raih Sepatu Emas Spanyol Terima Rp273 M

Torres CMYK

KIEV (HK) — Fernando Torres meraih penghargaan Sepatu Emas Piala Eropa 2012. Satu golnya di laga final melawan Italia, Senin (2/7) dinihari, membuat striker Chelsea tersebut telah menorehkan total tiga gol selama turnamen berlangsung. Selain Torres, ada lima pemain lain yang mencetak tiga gol sepanjang turnamen ini, yaitu Mario Gomez (Jerman), Alan Dzagoev (Rusia), Mario Mandzukic (Kroasia), Mario Balotelli (Italia), dan Cristiano Ronaldo (Portugal). Akan tetapi, sep-

erti dilansir UEFA, jika ada beberapa pemain dengan jumlah gol sama, peraih sepatu emas ditentukan dengan melihat jumlah assist dan jumlah jam, menit bermain. Torres bermain dengan jumlah menit paling sedikit dibanding pencetak tiga gol lainnya. Artinya, rata-rata gol Torres lebih baik dibandingkan pencetak tiga gol lainnya. Torres berada di peringkat pertama dengan lama bermain hanya selama 189 menit. (kcm)

Pencetak Gol Terbanyak 1. Fernando Torres (Spanyol) - 3 gol, 1 assist, 189 menit 2. Mario Gomez (Jerman) - 3 gol, 1 assist, 282 menit 3. Alan Dzagoev (Rusia) - 3 gol, 253 menit 4. Mario Mandzukic (Kroasia) - 3 gol, 270 menit 5. Mario Balotelli (Italia) - 3 gol, 421 menit 6. Cristiano Ronaldo (Portugal) - 3 gol, 480 menit

KIEV (HK) — Sukses Spanyol sebagai jawara di Piala Eropa 2012 membuat La Furia Roja mengantongi hadiah total •23 juta (setara Rp273 miliar). Sedangkan Italia harus puas dengan hadiah •19,5 juta (setara Rp231 miliar). Tim-tim yang lolos ke putaran final Piala Eropa 2012 otomatis mendapatkan •8 juta (setara Rp95 miliar). UEFA kemudian memberi bonus •1 juta (setara Rp11,8 miliar) bagi tim yang meraih kemenangan di babak grup dan •500 ribu (setara Rp5,9 miliar) jika imbang. Untuk pemenang di perempat final mendulang •2 juta (setara Rp23,7 miliar), sedangkan pemenang di babak semifinal mengantongi

•3 juta (setara Rp35,6 miliar). Adapun untuk hadiah di final, UEFA menyediakan bonus •7,5 juta (setara Rp89,5 miliar) sebagai pemenang. Sedangkan runnerup mengantongi •4,5 juta (setara Rp53,4 miliar). Dengan begitu, maka total hadiah yang didapatkan Spanyol sebagai juara sebesar •23 juta (setara Rp273 miliar). Sedangkan, Gli Azzurri hanya mengantongi total hadiah Rp231 miliar. UEFA sendiri kali ini telah menaikkan total hadiah untuk Piala Eropa 2012 menjadi •196 juta (setara Rp2,3 triliun), yang sebelumnya •184 juta (setara Rp2,1 triliun) pada Piala Eropa 2008 yang berlangsung di AustriaSwiss. (vvn)


Turn static files into dynamic content formats.

Create a flipbook
Issuu converts static files into: digital portfolios, online yearbooks, online catalogs, digital photo albums and more. Sign up and create your flipbook.