HaluanKepri 12Jun12

Page 1

CMYK

Selasa,

12 Juni 2012

23 Rajab1433 H TERBIT 28 HALAMAN NO 12/6 TAHUN KE 11 Website: www.haluankepri.com

HARGA ECERAN Rp2.000,- HARGA LANGGANAN Rp52.500,- UNTUK LUAR KOTA TAMBAH ONGKOS KIRIM

WALIKOTA SALAH KAPRAH Pemadaman Listrik Tak Ganggu Perekonomian BATAM (HK) — Pernyataan Walikota Batam Ahmad Dahlan bahwa perekonomian Batam tidak terganggu akibat byar pet listrik PLN dinilai salah kaprah. Walikota pun dianggap tidak bijak melihat persoalan yang ada. Oleh: Tim Haluan Kepri, Liputan Batam Caretaker Kadin Batam Alfan Suheiri mengatakan hal itu kepada wartawan, Senin (11/6). "Justru, listrik merupakan salah satu objek vital yang mendasar dalam menggerakan roda perekonomian. Hampir seluruh sektor

usaha menggunakan listrik, terutama industri, pusat perbelanjaan dan UKM," katanya. Menurut Alfan, pernyataan Walikota Batam hanya melihat dari sisi kecil dan tidak mencermati secara global keberadaan

industri di kota ini. "Kemungkinan, dia melihat hanya kawasan industri yang memiliki pembangkit sendiri tapi tidak mencermati sektor lainnya, termasuk home industri, UKM, retail, perkantoran dan pasarpasar tradisional," ujar Alfan. Alfan mengakui memang benar ada kawasan industri yang memiliki pembangkit listrik sendiri. Pusat perbelanjaan juga memiliki back-up yaitu generator atau genset. Namun, untuk menggerakkan genset, membutuhkan biaya yang

Walikota Salah Bersambung ke hlm 7

Perancis-Inggris Imbang

DAYLIFE

PENYERANG Tim Nasional Inggris Joleon Lescott dan rekannya melakukan selebrasi setelah mencetak gol pertama ke gawang Prancis di pertandingan UEFA EURO 2012 penyisihan grup D di Donbass Arena, Senin (11/6) Donetsk, Ukraina.

Jadwal Shalat Batam dan Sekitarnya Subuh

Dzuhur

Ashar

04:43

12:04

15:30

Magrib

DONETSK (HK) — Perancis dan Inggris mengawali laga perdana Grup D Euro 2012 dengan penampilan yang memikat di Stadion Donbass Arena, Donetsk, Ukraina, Senin malam (11/6). Dalam laga ini, kedua tim bermain imbang 1-1. Inggris memperoleh keunggulannya di menit ke-30 lewat sumbangan Joleon Lescott. Sebaliknya, Perancis membalas lewat tendangan keras dari Samir Nasri, sembilan menit kemudian. Membawa nama besar, kedua tim langsung memperlihatkan permainan saling menyerang. SeTUNDRA/HALUAN KEPRI

GANGGU AKTIVITAS — Pemadaman listrik yang dilakukan PLN Batam sangat menggangu aktivitas perekonomian warga Batam, Senin (11/ 6). Pedagang mengaku mengalami kerugian cukup besar atas pemadaman ini.

Perancis-Inggris Bersambung ke hlm 7

Reklamasi Pantai Stres Masih Berlangsung PT BSSP Tak Hiraukan Surat Pemko

Isya’

18:09

19:24

Lelang Proyek PU Sesuai Jalur

Hal

9

Dinas PU Kepri Bohongi Masyarakat Hal 17

Ayu Ting Ting

Dilamar

Dilamar Bersambung ke hlm 7

JAKARTA (HK) — Penyanyi dangdut Ayu Ting Ting dikabarkan segera dilamar kekasihnya, Enji. Kabarnya, lamaran tersebut dilangsungkan setelah orang tua Ayu pulang menunaikan ibadah haji. Ayah dan ibu pelantun tembang Sik Asik itu akan berangkat ke Tanah Suci, Mekah pada Oktober mendatang. Namun, saat dimintai konfirmasi tentang hal tersebut, Ayu belum menanggapi dengan serius.

TIM/HALUAN KEPRI

DUA anak Pantai Stres berdiri di depan rumahnya setelah mandi di bibir pantai yang direklamasi PT Bintang Sembilan Sembilan Persada.

BATAM (HK) — Meski telah dihentikan sejak seminggu lalu oleh Pemko Batam, namun kegiatan reklamasi Pantai Stres, Batuampar, Batam masih saja berlangsung. Pelaku reklamasi PT Bintang Sembilan Sembilan Persada (BSSP) terang-terangan melanjutkan aktivitasnya, tanpa menghiraukan surat teguran pemerintah. Masih berlangsungnya reklamasi ini terungkap setelah Haluan Kepri memantau aktivitas reklamasi tersebut, Senin (11/6). Terlihat di lokasi sedang dilakukan proses penimbunan. Sejumlah alat berat sejenis traktor dan belco sedang beroperasi di atas lahan reklamasi. Kedua alat berat ini digunakan untuk meratakan dan memadatkan tanah. "Buruh PT BSSP masih bekerja mas," kata salah warga yang enggan menyebutkan namanya. Masih berlangsung reklamasi itu membuat Walikota Batam, Ahmad Dahlan gerah. Ia pun ber-

Kader Demokrat Ngaku Terima Duit KPK Telusuri Uang Hambalang di Kongres PD JAKARTA (HK) — Komisi Pemberantasan Korupsi berupaya memaksimalkan waktu sepekan ini untuk menggeber penyelidikan dugaan korupsi proyek sport center Hambalang. Senin (11/6), KPK memeriksa mantan Ketua DPC Partai Demokrat (PD) Kabupaten Boalemo,

Ismiyati

Gorontalo, Ismiyati Saidi. Ismiyati diperiksa guna menggali dugaan aliran dana dari proyek Hambalang ke Kongres PD di Bandung. Usai diperiksa KPK, Ismiyati yang baru keluar sekitar pukul 17.00 WIB mengaku disodori enam pertanyaan seputar aliran dana Hambalang di

Kongres PD di Bandung pertengahan 2010. Dalam kongres itu, Ismiyati mengaku bersama teman-teman DPC lainnya menerima uang memenangkan Anas Urbaningrum sebagai Ketua Umum. Ismiati menerima duit USD2.000 dan USD5.000. Total uang yang diterima mencapai USD7.000. "Uang diterima berta-

Kader Demokrat Bersambung ke hlm 7

janji akan turun langsung mengecek ke lapangan. "Saya tidak tahu kalau aktivitas di daerah itu masih berlanjut. Sebab informasi yang saya terima, kegiatan reklamasi di Pantai Stres sudah dihentikan. Kalau memang aktivitas tersebut masih berjalan nanti kita turun ke lokasi reklamasi," janji Dahlan. Kegerahan Dahlan ini lantaran Pemko Batam sebelumnya sudah melarang adanya reklamasi di kawasan itu. Pasalnya pelaku reklamasi BSSP tidak memiliki izin reklamasi dari Menteri Perhu-

Reklamasi Pantai Bersambung ke hlm 7

Tuli ALKISAH, di sebuah lereng gunung yang terjal dan dikelilingi sungai dengan jurang yang curam, terdapat sebuah kerajaan yang dihuni komunitas katak. Sang Raja Katak demi menguji kesetiaan dan keberanian rakyatnya suatu pagi membuat sayembara diantara sesama katak. "Barangsiapa yang bisa mencapai puncak gunung yang terjal itu akan mendapatkan seperempat wilayah kerajaan dan diangkat menjadi penguasa di wilayah tersebut," demikian titah sang raja.

Tuli Bersambung ke hlm 7

Menanti Kejutan Yunani vs Rep Ceko (Grup A)

WROCLAW (HK) — Laga lanjutan di Grup A Euro 2012 akan berhadapan Yunani vs Rep Ceko di Municipal Stadium Miejski, Wroclaw, Selasa (12/6) pukul 23.00 WIB. Pada laga sebelumnya Yunani berhasil menahan imbang tuan rumah Polandia, 1-1 meski sempat ketinggalan terlebih dulu.

Sementara Rep Ceko harus mengakui kedigjayaan Rusia yang membantainya dengan skor telak 4-1. Tentunya baik Yunani maupun

Rep. Ceko sama-sama tak ingin mengulangi kesalahan yang kedua kalinya di laga ini. Bagi Yunani, hal

Menanti Kejutan Bersambung ke hlm 7

HALUAN KEPRI SATU-SATUNYA KORAN BACAAN MASYARAKAT KEPRI

CMYK


EKONOMI

2

Selasa,

12 Juni 2012

Kepri Butuh 30 Asesor Konstruksi BATAM (HK) — Kepri membutuhkan 30 Asesor di bidang usaha jasa konstruksi. Keberadaan Asesor sangat dibutuhkan dalam melakukan penilaian dan kompetensi terhadap badan usaha tersebut. Oleh: Tito Suwarno, Liputan Batam Demikian dikatakan Ketua Lembaga Pengembangan Jasa Konstruksi Daerah (LPJKD) Kepri Endra Mayendra usai pembukaan Pelatihan Asesor Kemampuan Badan USaha Jasa Konstruksi (BUJK) Tahap I di Harmoni One, Batam Cantre, Senin (11/6). Disebutkan Endra, Saat ini Kepri hanya memiliki 11 Asesor, idealnya 20-30 orang sehingga pelaksanaan proyek berjalan maksimal. Keberadaan Asesor sangat dibutuhkan di Provinsi Kepri, karena daerah ini sedang giat-giatnya membangun infrastruktur. Peranan Asesor dalam melakukan penilaian dan kompetensi terhadap perusahaan jasa konstruksi menjadi pertimbangan penting, terutama obyektifitas dalam penilaian perusahaan. "Kita masih kekurangan Assesor, Insya Allah ke depan akan terus kita tingkatkan. Tentunya melalui pelatihanpelatihan yang melibatkan LPJK dan Kementrian PU, asosiasi dan perusahaan selaku penggiat usaha jasa konstruksi," ujar Endra. Menurut Endra, BUJK kerap menerima kritik dari instansi selaku pengguna jasa. Katanya, masih saja menemukan proyek tidak dapat diselesaikan tepat waktu bahkan terjadi kegagalan pekerjaan konstruksi dan bangunan. Hal ini harus menjadi perhatian bagi BUJK, apakah sistem penilaian sudah dapat mencerminkan tingkat kompetensi yang sebenarnya, dan apabila sistem itu sudah baik apakah para assesornya sudah mempunyai kemampuan untuk menilai tingkat kompetensi dari badan usaha dan tenaga kerja.

"Kita harus menyadari bahwa tidak hanya pengguna jasa saja yang menilai kinerja kita, tapi masyarakat sebagai penikmat fasilitas publik juga menilai. Jadi, kita wajib mewujudkan keinginan masyarakat. Untuk itu kami berharap agar para peserta pelatihan dapat mengikuti dan menyerap materi pelatihan ini dengan baik, sehingga dapat diterapkan pada proses assesmen badan usaha di daerah masing-masing," ujarnya. Senada juga dikatakan Ruslan Rifai dari LPJKN

yang sekaligus mewakili Kepala Pusat Pembinaan dan Kelembagaan, Kementrian PU. Pelatihan Asesor ini diikuti oleh sembilan p r o v i n s i . D i a n t ar a n y a , Kepri, Sumatera Selatan, Jawa Barat, DKI Jakarta, DI Yogyakarta, Banten, NTB, Kalimantan Selatan dan Bali. "Keberadaan Asesor berkualitas sangat bermanfaat bagi pengembangan usaha jasa konstruksi, terutama dalam pelaksanaan proyek infrastruktur," katanya. Ditambahkannya, Asesor ini berguna dalam melakukan penilaian kemampuan dari BUJK. "Nanti tidak asal-asalan lagi BUJK bisa melakukan kualifikasi karena ada penialaian secara obyektif dari Assesor," imbuhnya. Pelatihan Asesor terbagi dalam dua tahap. Tahap I dilaksanakan 11-15 Juni dan Tahap II pekan mendatang. (tea)

TUNDRA/HALUAN KEPRI

UANG PENSIUN — Sejumlah pekerja di salah satu perusahaan asing di Batam. BPJS siap menyelenggarakan jaminan pensiun bagi karyawan swasta mulai Juli 2015 mendatang.

2015, Pegawai Swasta Dapat Uang Pensiun JAKARTA (HK) — Badan Pelaksana Jaminan Sosial (BPJS) akan menyelenggarakan jaminan pensiun bagi karyawan swasta, baik formal maupun non-formal, mulai Juli 2015. Hal itu sesuai Undang-Undang Nomor 24 Tahun 2001 tentang BPJS, dan sudah di-

sahkan oleh Dewan Jaminan Sosial Nasional (DJSN). Untuk mendapatkan uang pensiun, semua pegawai swasta harus mengikuti program jaminan pensiun yang diselenggarakan BPJS. Syarat lainnya, para calon pensiunan harus membayar iuran sebesar 0,3 persen dari upahnya

per bulan. "Uang pensiun pekerja perusahaan sepenuhnya ditanggung pensiunan, 0,3 persen dari uang pensiun sebulan," ujar Ketua DJSN Chazali Situmorang di kantor Jamsostek, Senin (11/6). Chazali menjelaskan, para pegawai swasta yang di-PHK tetap akan mendapat kom-

pensasi selama enam bulan. "PHK sampai enam bulan tetap jadi peserta tanpa bayar iuran," ungkapnya. Angka uang pensiun yang akan diberikan kepada pegawai swasta belum ditetapkan sepenuhnya. Namun, program pensiun bagi para pekerja telah ditetapkan sejak 2011. (kcm)

PTSP Belum Maksimal, Investasi Terhambat

IST

Ketua LPJKD Kepri, Endra Mayendra membuka pelatihan Asesor Kemampuan Badan Usaha Jasa Konstruksi Tahap 1 di Hotel Harmoni One, Batam, Senin (11/6).

JAKARTA (HK) — Bank Dunia (World Bank) melalui anak usahanya yakni International Finance Corporation (IFC) memberikan beberapa alasan masih sulitnya mengurus perizinan bagi investor yang ingin berinvestasi di Indonesia. Peran Pelayanan Terpadu Satu Pintu (PTSP) dianggap belum maksimal sehingga permasalahan pokok yang dihadapi penanam modal dalam memulai usaha di In-

donesia belum terselesaikan. "PTSP itu perannya belum begitu maksimal. Di mana ada juga salah satunya kewenangannya diambil alih tingkat dinas. Harusnya PTSP diberikan kewenangan lebih untuk mendapatkan izin mandiri untuk memberikan kemudahan izin bagi perusahaan maupun investor yang ingin berinvestasi," papar Operation Investment Climate IFC, Sandra Pranoto di Gedung Permata Kuning-

an, Jakarta, Senin (11/6). Dijelaskan Sandra, ada hal lain yang menjadi masalah pengusaha susah berinvestasi. Adalah tumpang tindihnya aturan pemerintah pusat dan aturan pemerintah daerah. "Misalnya saja penerapan perijinan dengan SIUP di mana di pusat sudah membebaskan iuran atau tidak perlu ada pembayaran apapun namun berbeda dengan pemerintah daerah yang ternyata diper-

lukan pembayaran untuk kepentingan lain," tegas Sandra. Sementara itu, Asisten Pelayanan Komite Pemantauan Pelaksanaan Otonomi Daerah (KPPOD) Edi Santoni mengatakan masih ada kelemahan PTSP selain kewenangan tadi. "Yakni yang kedua adalah masalah pendelegasian. Selama ini masih ada 16 persen wilayah yang belum ada PTSP, oleh karena itu akan kami kembangkan," tuturnya. (dtc)


CMYK

Senin, 11 Juni 2012

PEMBUKAAN

3.879,81 PEMBUKAAN

12.661

3

PEMBUKAAN

2.587 PEMBUKAAN

8.612,14 PEMBUKAAN

18.978,88

9.448 7.382,52 2.980,91

Selasa,

12 Juni 2012

Lima Keuntungan Beli LG 3D TV Couto Galerry Diskon 30 Persen TANJUNGPINANG (HK) — Couto Galery, sebuah galeri lukisan di Tanjungpinang menawarkan diskon sebesar 30 persen kepada konsumennya yang ingin membeli lukisan ataupun dilukis. Dhani Couto, pemilik Couto Galery, Senin (11/6) mengatakan, sejak buka seminggu lalu, pihaknya masih memberikan diskon 30 persen kepada konsumen yang ingin wajahnya dilukis ataupun membeli lukisan yang telah ada. Ia menjelaskan, galeri tersebut menjual berbagai lukisan, baik pemandangan ataupun lukisan potret. Ditawarkan dengan harga yang bervariatif, mulai dari Rp200 ribu sampai Rp2 jutaan. Sedangkan lukisan potret atau wajah mulai dari Rp700 ribu sampai ke Rp1 jutaan. "Semua harga yang kami tawarkan tergantung dari bentuk, ukuran dan tingkat kesulitannya," sebut Dhani. Pembelian ataupun pemesanan lukisan sudah termasuk dengan bingkai frame. Namun, pembeli juga bisa memesan frame khusus. Tersedia lukisan naturalis, realis, abstrak, kaligrafi, suryalis, binatang dan bunga. Di samping itu, Couto Galery juga menyediakan lukisan asli A Arif, pelukis nasional berasal dari Padang, Sumatera Barat. "Bagi yang ingin mendapatkan lukisan A Arif, bisa ke sini, karena tersedia beberapa karya aslinya di sini," promo Dhani. Dani mengatakan, ia berencana menggelar pameran se Sumatera dan Provinsi Kepri bakal menjadi tuan rumah pameran tersebut. Hal ini dilakukannya untuk meningkatkan semangat seniman di Kepri yang saat ini jumlahnya semakin bertambah. (cw53).

BATAM (HK) — LG menawarkan lebih dari lima keuntungan untuk pembelian LG Cinema 3D TV 55 LM7600. Kelebihan ini hanya bisa didapatkan selama pameran hingga 18 Juni mendatang di Nagoya Hill Batam. Oleh: Armat Juang, Liputan Batam Lima kelebihan yang ditawarkan yaitu, berhadiah HP LG Prada senilai Rp5 juta, gratis router dari aha, gratis internetan 4G dengan Wigo selama satu bulan. Berkesempatan mendapatkan hadiah langsung, LCD 32 , DVD Player dan sejumlah sovonir menarik. Serta lucky draw yang akan diundi di akhir pameran. Head Promotion LG Electronics Batam, Jannes Silitonga, mempromosikan, TV tersebut merupakan salah satu produk LG yang telah dilengkapi teknologi terbaru sehingga menghasilkan kenyaman saat menonton, layaknya di bioskop. "Bila yang lainnya hanya

LUCKY DRAW Dandis, warga Batuaji beserta istri dan anaknya berfoto usai menerima hadiah LCD TV 32 Inc dari program lucky draw LG di Nagoya Hill, Batam, Senin (11/6). IST

memberikan 3 keuntungan, kami beri 5 keuntungan langsung tanpa janji," promonya. TV berformat 3D tersebut memiliki sound effect yang memukau, layaknya di bioskop. Didukung fasilitas internet yang memungkinkan pemiliknya untuk menjelajahi dunia maya. Teknologi 3D yang ditawarkan sangat nyaman, kacamata ringan dan bebas dari batery,

dengan harga yang terjangkau. TV Cinema 3D ini juga mempunyai sudut pandang yang luas, sehingga saat menonton lebih fleksible dan nyaman. Bebas kedipan, mampu memberikan gambar 3D lebih tajam. Membuat mata lebih mudah menangkap gambar yang jelas dan jernih. Terdapat 3D Depth Control yang bisa mengatur kedalaman 3D yang diinginkan.

Tawarkan Paket Wiasta ke India BATAM (HK) — Batam Consortium Agent (BCA) menawarkan paket wisata Golden Triangle Tour India. Dengan paket yang disebut-sebut paling populer ini, wisatwan bisa mengunjungi tiga kota terkenal di negara tersebut untuk liburan. Tiga kota yang akan dikunjungi adalah Delhi, Agra dan Jaipur yang punya keagungan, kemuliaan dan sejarah. Dimulai dari New Delhi, wisatawan akan diajak mengunjungi pusat peribadatan agama Hindu yang terkenal, yaitu, candi Akshar Dham. "Di sini wisatawan bisa menelusuri sejarah Mahabharata, sebagai Indraprastha yang merupakan ibu kotanya para pangeran Pandawa," ujar Simon Budi, Ketua BCA.

Saat ini, lanjut Simon, Kota Delhi telah mengalami reinkarnasi menjadi kota baru yang mencerminkan banyak warna dan rasa dari komposisi eklektik India. Delhi kontemporer adalah satu dimana pengunjung akan terinspirasi, terpesona, kagum dan terkesan di setiap sudut kotanya. Selanjutnya peserta tour juga akan dibawa ke Gerbang India, Red Fort, Jam Masjid, Chandni Chowk, Kutub Minar, JantarMantar, Candi Laxmi Narayan, Candi Akshardham, Candi Bahai dan banyak lagi yang pantas dilihat di Delhi. Delhi juga merupakan surga untuk belanja dan kuliner. Kemudian berlanjut ke Taj Mahal di Agra Uttar Pradesh India. Agra sendiri merupakan

Selain itu juga, Anda dapat menonton gambar 2D menjadi 3D dengan efek yang lebih menakjubkan. Teknologi Dual Play yang juga telah teraplikasi pada televisi ini siap memberikan kenyamanan para gamers dalam memainkan game-game split screen dalam tayangan full screen. Salah seorang pembeli yang telah merasakan kebe-

Sports Station Diskon 50% BATAM (HK) — Menyambut tahun ajaran baru, Sports Station Nagoya Hill menawarkan sepatu diskon hingga 50 persen. Promo ini hanya tinggal dua hari saja, yaitu sampai 13 Juni.

Red Fort

Jantar-Mantar

kota abad pertengahan di tepi Sungai Yamuna didirikan oleh Sultan Iskandar Lodi pada tahun 1956. Puncak ketenaran kota ini terjadi pada zaman Kaisar Mughal (1526-1658). Kini kota ini tetap menjadi tujuan wisata utama di India, karena banyak peninggalan yang menakjubkan

peninggalan zaman Mughal, seperti bangunan Mahal Thaj, Agra dan Fatehpur Sikri. "Ketiga bangunan ini kini menjadi warisan dunia UNESCO," ujarnya. "Anda berminat, silakan kunjungi KDA Wisata di Lubukbaja," ujarnya berpromosi.(tea)

Dapatkan Potongan Harga Rp10 Juta TANJUNGPINANG (HK) — CV Duo Putri Lembah Rantau, developer perumahan Villa Manggoes menawarkan potongan harga sebesar Rp10 juta untuk pembelian rumah secara cash. Tersedia rumah tipe 36, 45 dengan tanah yang cukup luas dan rumah tunggal. Direktur CV Duo Putri Lembah Rantau, Sudiarni mengatakan, perumahan Villa Mangoes tahap 1 yang terletak di Jalan

Lembah Rantau KM 9 Kota Tanjungpinang tersedia 178 unit. Terdiri dari tipe 36/112, 45/140, 70/ 140 dan 90/150. Kata dia, khusus untuk tipe 36 dan 45, memiliki model dan konsep rumah tunggal serta kelebaran tanahnya cukup luas. Disain rumah minimalis modern, cocok untuk eksekutif yang menginginkan tinggal di pemukiman ekslusif dan indah. Dengan membeli rumah di kawasan ini, konsumen juga akan

runtungan langsung dengan membeli TV LG adalah Dandis, warga Batuaji. Dandi membeli TV LCD 26 Inc seharga Rp1,8 juta mendapatkan LCD 32. "Konsumen yang berbelanja minimal Rp1 juta berkesempatan mendapatkan gratis pemakaian WiGo selama 1 bulan, berkesempatan mendapatkan hadiah-hadiah menarik dari LG dan lainnya.***

mendapatkan gratis disain interior rumah, sehingga tidak perlu repot mencari disainer untuk menata rumah Anda agar lebih nyaman. "Konsumen bisa menentukan interiornya asalkan tidak ada tambahan bangunan," kata Sudiarni, Senin (11/6). Tersedia lapangan tenis, futsal, Mesjid beserta Taman Pendidikan Alqruan (TPA), restoran dan lain sebagainya di kawasan perumahan tersebut. Lokasi perumahan sa-

CMYK

ngat dekat dengan kantor pemerintahan Provinsi Kepri dan pusat kemaraian Bintan Centre. Rumah di kawasan tersebut ditawarkan dengan harga mulai dari Rp120 juta sampai Rp390 juta. Tersedia juga ruko dua lantai dengan harga Rp400 jutaan. Informasi dan pemasaran, kunjungi CV Duo Putri Lembah Rantau di Jalan Ir Sutami (Suka Berenang) No 16 Kota Tanjungpinang, Telp (0771) 29779 atau HP 0813 7272 6984. (cw53)

JUANG/HALUAN KEPRI

KARYAWAN Sports Station Nagoya Hill Batam memperlihatkan sepatu diskon hingga 50 persen. PIC Sports Station Nagoya Hill, Adil mengatakan, promo tersebut diberi nama Back 2

School. Harga yang ditawarkan mulai dari Rp90-679 ribu. Produk yang ditawarkan merupakan keluaran terbaru dari sejumlah merek terkenal seperti Airwalk, Diadora, Reebok dan converse. Tidak hanya sepatu, juga tersedia tas dan tempat air minum yang ditawarkan dengan harga spesial. Converse misalnya, harga Rp299 ribu menjadi Rp149 ribu, dan Diadora dari Rp129ribu menjadi Rp90 ribu. Kata Adil, program ini berlaku untuk seluruh produk sports. Bahkan, produk yang tidak pernah diskon, seperti Adidas f10i in Messi, kini diskon. Dari harga normal Rp749 ribu menjadi Rp639 ribu. Diskon juga berlaku untuk produk olahraga lainnya seperti raket tenis merek Babolat, dari Rp2,69 juta menjadi Rp1,350 juta, sepatu Nike dari Rp699 ribu menjadi Rp349 ribu. (armat juang)


POLITIK

4

Selasa,

12 Juni 2012

Pemimpin Gadaikan Harga Diri Demi Dinasti Politik

Nasdem: Tak Ada Kontrak Politik JAKARTA —Ketua Umum Partai Nasdem, Patrice Rio Capella, mengatakan tak ada kontrak politik apa pun antara partai dengan calon legislatif (caleg) yang nanti akan dibiayai. Dana sebesar Rp 5-10 miliar per caleg yang dialokasikan untuk setiap orangnya diakui diberikan secara cuma-cuma. ‘’Tidak ada kontrak politik apa pun. Kecuali dia bekerja sepenuhnya untuk kepentingan rakyat tanpa harus memikirkan membayar hutang atau persiapan pemilu yang akan datang.Termasuk diperas oleh partai,’’ katanya kepada wartawan, Senin (11/6). Menurutnya, dana itu diberikan kepada setiap caleg Nasdem yang memiliki kapabilitas, akseptabilitas, integritas, dan elektibikitas. Namun, di sisi lain tidak mempunyai kekuatan finansial di dapilnya untuk bersaing dengan caleg dari partai lain. (ro)

TANJUNGPINANG (HK) — Pengamanat Politik Tanjungpinang, Suradji menyatakan, demi dinasti politik, pemimpin yang berkuasa rela menggadaikan harga diri dan martabatnya. Tidak terkecuali dengan Walikota Tanjungpinang saat ini, Suryatati A Manan yang kondisinya persis terjadi di daerah lain di Indonesia. Tatik mati-matian mendukung anak sulungnya, Maya Suryanti. “Saya pikir, tingginya hasrat para penguasa saat ini untuk mempertahankan kekua-

saannya dan membangun dinasti tidak terlepas dari keinginan untuk mendapatkan rasa aman dan nyaman pasca tidak menjabat. Motivasi ini perlu diwaspadai,” ungkap

Suradji, Senin (12/6) menanggapi mengakarnya dinasti politik di daerah termasuk di Tanjungpinang. Menurutnya, saat ini memang tidak ada aturan yang melarang dinasti politik dibangun. Tapi arah untuk membatasi itu sudah muncul dalam bentuk RUU Pemilihan Kepala Daerah (Pilkada) yang membatasi keluarga incumbent untuk maju di Pilkada. Kata Suradji, RUU ini menyampaikan pesan bahwa dinasti politik memberi peluang korupsi dan nepotisme yang rawan terjadi di daerah. Menurutnya, pemimpin sejati semestinya memberi tauladan kepada masyarakatnya tentang kepemimpinan yang baik. “Pemimpin sejati mesti

memberi contoh keadilan demokrasi pada masyarakatnya,” katanya. Suradji dalam kesempatan itu menyatakan, sebagai pengamat ia patut ikutserta memberikan pendidikan politik kepada masyarakat. Semua itu dalam rangka pencerdasan masyarakat terhadap jalannya dan perkembangan demokrasi di Tanjungpinang. “Secara pribadi saya tidak ingin menyudutkan seseorang. Tapi ia ingin mengetuk hati setiap calon pemimpin di Kepri untuk bisa bersikap jujur dan fair dalam berdemokrasi,” katanya. Terpisah, Mulia, warga Batu 9 Tanjungpinang sebenarnya bisa memahami keinginan Tatik untuk memperjuangkan estafet kepemimpinan kepada anaknya.

Namun ia menilai, langkah itu kurang pas ketika semuanya dipaksakan. “Jika dinasti politik itu sebelumnya memberi ruang kepada penerusnya untuk ditempa jadi pemimpin yang baik, peka terhadap persoalan masyarakat, saya pikir tidak ada salahnya. Tapi kesannya, ini dikarbit,” katanya. Memang katanya, terdapat Tatik sebagai ibunya Maya yang nanti menjadi penasehatnya. Tapi menurut Mulia, tetap saja kondisi tidak maksimal. Sebab pada kondisi tertentu, Maya dituntut bersikap tegas dan cepat. “Kalau memang ada upaya untuk mengatur dinasti politik, saya setuju sekali,” katanya. ***

Motivasi Pengurus Makin Tinggi Survei Gerindra Melesat Naik BATAM (HK)— Lembaga Survei Sugeng Sarjadi Syndicate (SSS) membukukan tingkat elektebilitas Partai Gerindra melesat mencapai angka 10,5 persen. Hasil ini menambah motivasi para pengurus dan kader Partai Gerindra Batam. Bulan Februari lalu, elektabilitas Partai Gerindra masih diangka 5,6 persen. "Saya pikir, ini gambaran ril kepercayaan masyarakat terhadap Partai Gerindra. Apalagi tingkat elektabilitas calon presiden yang diusung Partia Gerindra yakni Pak Prabowo Subianto tertinggi yakni 25.8 persen," ungkap Ketua DPC Partai Gerindra Batam, Iman Sutiawan, Senin (11/6).

1630 SUARA

4106 SUARA

2145 SUARA

713 SUARA

644 SUARA

737 SUARA

1509 SUARA

dan cerdas (12.2 persen. Iman menambahkan, saat ini para pengurus dan kader terus bergerak terjun ke masyarakat. Mereka terus menyakinkan masyarakat kalau Partai Gerindra dan Prabowo Subianto merupakan pilihan partai politik dan calon presiden pada pemilu 2014 mendatang. Alhamdulillah, respon masyarakat positif sekali kepada kader Partai Gerindra saat turun ke masyarakat. Mereka antusias ketika bicara soal kepemimpinan Pak Prabowo dan visi dan cita-cita Partai Gerindra," kata mantan Ketua Persatuan Pemuda Tempatan (Perpat) Provinsi Kepri ini. Ditambahkan, saat ini pihaknya tengah menyiapkan seleksi calon anggota legislatif yang akan diproses dalam Daftar Calon Sementara (DCS). Ia pun akan menyeleksi calon yang nantinya mewakili Partai Gerindra di dewan dengan memperhatikan kualitas, kridebelitas, komitmen serta moral yang tinggi. (fur)

Beberapa hari lalu lembaga survei Sugeng Sarjadi Syndicate (SSS). Survei merilis tingkat elektabilitas parpol. Hasil survei ini merupakan survei lapangan pada 1424 Mei 2012 lalu. Adapun hasilnya, Golkar berada di peringkat pertama dengan 23 persen, kemudian PDI Perjuangan 19,6 persen, Demokrat 10,7 persen, Gerindra 10,5 persen, PKS 6,9 persen, Nasdem 4,8 persen, PPP 3 persen, Hanura 2,7 persen, PAN 2,2 persen, PKB 2 persen, dan untuk partai lainnya mencapai 0,6 persen. Survei juga merilis tingkat elektabilitas calon presiden. Calon Presiden Prabowo Subianto (25.8 persen) berada di peringkat teratas dan Megawati Soekarnoputri (22.4 persen) di posisi kedua. Figur lain yang mendapat dukungan publik adalah Jusuf Kalla dengan 14.9 persen, Aburizal Bakrie 10.6 persen, Surya Paloh 5.2 persen, Wiranto 4.5 persen, Sultan HB X 3.7 persen, Hatta Rajasa 2.1 persen, Sri Mulyani 2.1 persen, Hidayat Nur Wahid 1.8 persen, Ani Yudhoyono 1.8 persen, Akbar Tanjung 1.3 persen, Djoko Suyanto 1 persen, dan Pramono Edhi Wibowo 0.9 persen. Nama-nama ini terpilih, karena menurut responden mereka tegas (22.1 persen), pro-rakyat (14.3 persen), jujur (14.1 persen), kemampuan memimpin Iman Sutiawan (13.6 persen),

SUTANA/HALUAN KEPRI

AMBIL FORMULIR — Tim Koalisi Sejahtera Bersatu terdiri dari Partai PKS, PPP,Golkar serta PKNU mengambil formulir pendaftaran Calon Walikota dan Calon Wakil Walikota Tanjungpinang yang mengusung Maya Suryanti di KPU Kota Tanjungpinang, Senin (11/6).

Pendamping Maya Ditentukan di Last Minute TANJUNGPINANG(HK) — Koalisi Tanjungpinang Sejahtera Bersatu akan menentukan pendamping Maya Suryanti yang diusung dalam pemilihan kepala daerah Tanjungpinang, Kepulauan Riau, pada 31 Oktober di last minute (pada hari terakhir) pendaftaran calon. “Siapa pendamping Maya Suryanti, maksimal kami umumkan menjelang detik-detik berakhirnya pendaftaran calon pada 25 Juni 2012,” kata Ketua Koalisi Tanjungpinang Sejahtera Bersatu, Alfin M Nur di Tanjungpinang, Senin (11/6). Menurut Alfin, koalisi yang terdiri dari Partai Per-

satuan Pembangunan (PPP), Partai Keadilan Sejahtera (PKS), Partai Kebangkitan Nahdatul Ulama (PKNU) dan Partai Golkar hingga saat ini masih mengusung Maya Suryanti untuk calon walikota. Maya Suryati adalah anak sulung dari Walikota Tanjungpinang, Suryatati A Manan yang masa jabatannya berakhir pada 16 Januari 2013 setelah berkuasa sejak 1996 dari kota administratif hingga Tanjungpinang menjadi Kota Otonom. “Bisa saja pendamping Maya dari partai politik, birokrat atau pengusaha,” ujar Alfin yang juga Ketua

DPD PKS Tanjungpinang. Sementara itu, Ketua DPC PPP Tanjungpinang, Syaiful mengatakan hingga saat ini koalisi partai yang telah mengambil formulir pendaftaran kepala daerah itu masih melakukan penyaringan siapa yang akan mendampingi Maya. “Kami masih melakukan penyaringan, nanti akan kami umumkan secara resmi menjelang pendaftaran,” ujarnya. Calon yang dijaring dan disaring itu, menurut dia, berasal dari birokrat, partai politik dan juga pengusaha. Ketua DPD II Partai Golkar Tanjungpinang, Ade

Angga mengatakan, siapa pendamping Maya masih terus dikaji dan yang terpenting adalah bisa diterima masyarakat. “Kami mengharapkan pasangan Maya nantinya bisa diterima masyarakat agar bisa memenangkan pemilihan,” katanya. Partai Golkar baru Senin resmi bergabung dengan Koalisi Tanjungpinang Sejahtera Bersatu mengusung Maya Suryanti. Dengan bergabungnya Golkar, jumlah keterwakilan kursi koalisi tersebut di DPRD Tanjungpinang menjadi 9 dari 25 kursi atau sekitar 35 persen suara. (ant)

Proganda Gurindam Belum Bersikap TANJUNGPINANG - Persatuan Ojek Gabungan Daerah (Proganda) Gurindam Tanjungpinang belum ada tanda-tanda bersikap mendukung salah satu calon dalam pilwako mendatang. Hal tersebut, dikemukakan oleh Ketua Proganda Gurindam Kota Tanjungpinang Marihot Raja Simarmata, saat mendatangi Kantor Perwakilan Haluan Kepri Tanjungpinang-Bintan, Senin (11/6). “Kami saat ini, belum ada mau bergabung ke salah satu pasangan atau parpol dalam mendukung pasangan cawako dalam pemilihan calon walikota Tanjungpinang tahun 2012 ini, “tegas Marihot.

Ia menjelaskan, persatuan Proganda Gurindam, memiliki anggota hampir semua para tukang ojek yang ada di Kota Tanjungpinang. Menurutnya, yang terdaftar dalam akta kepengurusan saja, sebanyak 45 orang. “Didalam akte pendirian Koperasi Proganda Gurindam No. 06 yang terdaftar di notaris, kami ada 45 orang, namun, untuk semua proganda mungkin ada ratusan tukang ojek yang ada di Tanjungpinang, “ katanya. Menurut Marihot, semakin dekatnya pemilihan calon walikota Tanjungpinang 2012 ini, maka kepengurusan Proganda Gurindam, tidak bertanggung jawab jika ter-

jadi sesuatu di luar kepengurusan Proganda Gurindam tanpa ada konfirmasi terlebih dahulu dengan ketua. “Kami tidak mau bertanggung jawab, jika ada oknum yang membawa nama Proganda Gurindam, untuk kepentingan pribadi ataupun kelompok, tanpa pengetahuan dari anggota ataupun ketua, “ujarnya. Disamping itu, kata dia, momen cawako nantinya, sangat bisa dimanfaatkan oleh oknum yang tidak bertanggung jawab. Hal ini, tidak menutup kemungkinan, bahwa ada anggota Proganda Gurindam yang memanfaatkan momen tersebut. Dia mengakui, keberadaan

para tukang ojek ini, banyak dimanfaatkan oleh parpolparpol untuk menarik massa sebanyak-banyaknya dan mengumbar janji. Menurutnya, hal ini, sudah sering berulang-ulang kali dilakuan, namun, setelah pemilihan umum (Pemilu) selesai, maka para tukang ojek langsung diabaikan. “Kami sudah sering diobral janji kepada pemenag pemilu, kami ini seperti tumbal saja, untuk itu, saya menghimbau kepada anggota Proganda Gurindam jangan bertindak di luar kepengurusan. Selain itu juga, kami sebagai tukang ojek, sering kali dijadikan tumbal bagi semua parpol yang ada, “pungkasnya. (cw53).


5

OPINI & LAYANAN UMUM Selasa,

TAJUK Proyek PU ke Ranah Hukum SEBANYAK 14 proyek pembangunan jalan senilai Rp32 miliar pada Dinas Pekerjaan Umum (PU) Kota Batam bermasalah. Panitia lelang dituduh melakukan Korupsi, Kolusi dan Nepotisme (KKN) untuk memenangkan sejumlah perusahaan, meski tidak memiliki dokumen lengkap. Disamping itu panitia juga dituduh meminta fee 10 persen dari nilai kontrak kepada para pemenang tender. Ke-14 proyek tersebut di antaranya, pembangunan jalan di Kampung Becek menuju Kantor Lurah Seibinti, Dapur 12, Sagulung senilai Rp 6.129.159.402,66. Selanjutnya peningkatan jalan Polsek Bengkong senilai Rp.2.849.987.514,77 dan peningkatan jalan Bengkong Sadai, Bukit Beruntung senilai Rp3.156.342.166,91. Ketua Gabungan Pengusaha Kontraktor Nasional (Gapeknas) Kepri, Ir Suparman, SH, MH mengatakan sejak pembukaan penawaran pada 19 April hingga penetapan pemenang 14 proyek tersebut pada 5 Juni lalu diduga terjadi kecurangan, pemerasan dan pemalsuan surat. Hal ini terlihat dari pemenang lelang proyek berjumlah 28 perusahaan tersebut akan membayar fee sebesar 10 persen dari nilai kontrak proyek kepada panitia, oknum Himpunan Pengembangan Jalan Indonesia (HPJI) dan oknum Anggota DPRD. Dugaan kejanggalan lain dari proyek tersebut adalah panitia juga meminta uang kepada para pengusaha ketika selesai klarifikasi. Meski demikian pengusaha menolak dan siap dikalahkan. Terkait, temuannya tersebut, Suparman yang juga Direktur PT. Putera Ciptakreasi Pratama, mengaku telah melaporkan hal ini ke Polresta Barelang dan tak tanggungtanggung yang bersangkutan juga melaporkan kepada pihak Komisi Pemberantasan Korupsi (KPK) di jakarta. Kong kalingkong pengadaan barang dan jasa seperti yang dibeberkan Suparman ke Polisi dan KPK, serta terbit di Harian Umum Haluan Kepri, edisi Jumat (8/6), pada dasarnya bukan sesuatu yang baru. Sudah bukan rahasia lagi jika proses pengadaan barang dan jasa termasuk salah satu kegiatan paling rawan untuk dikorupsi. Bahkan, KPK dalam pernyataan yang disampaikan kepada media massa, menyatakan bahwa pengadaan barang dan jasa, merupakan sektor yang paling banyak ditemukan penyimpangan, baik itu kolusi, korupsi maupun nepotisme. Menyikapi hal ini, apa yang disampaikan oleh Suparman, tentu bukan omong kosong belaka, sebagai pelaksana atau pihak yang terlibat dalam proses pengadaan barang dan jasa, tentunya yang bersangkutan mengetahui persis selukbeluk atau dugaan penyimpangan yang terjadi dalam proses pengadaan barang dan jasa pada Dinas PU Kota Batam. Sebagai pihak yang merasa dirugikan atas proses pengadaan barang dan jasa dilingkungan Dinas PU Kota Batam, tentunya Suparman memiliki hak untuk melaporkan kesewenang-wenangan dan dugaan telah terjadi pelanggaran hukum, seperti yang dialaminya kepada pihak berwajib, seperti Polisi dan KPK. Saat ini, laporan dugaan penyimpangan pengadaan barang dan jasa pada Dinas PU Kota Batam, telah mengalir ke ranah hukum. Jajaran Polresta Barelang sebagai salah satu institusi yang menerima laporan ini, diharapkan dapat menindaklanjuti kasus ini ketingkat penyelidikan. Jika memang dalam permasalahan ini ditemukan pelanggaran hukum, permasalahan ini harus ditingkatkan kepenyidikan dan selanjutnya akan terus bergulir sampai Pengadilan. Selanjutnya, jika dalam proses penyidikan yang dilakukan Polisi, ternyata tidak ditemukan penyelewengan seperti yang dilaporkan oleh Suparman, kita meminta Polisi untuk menghentikan proses hukumnya dengan mengeluarkan surat pemberitahuan pemberhentian penyidikan (SP3). Tentunya langkah SP3 yang diambil telah melalui proses hukum yang benar dan profesional. Proses hukum yang dilakukan Polresta Barelang dan juga KPK, menarik untuk kita tunggu.Kita beri kesempatan kepada Polisi atau KPK untuk melakukan proses hukum terhadap permasalahan ini, harapan kita agar hukum dapat ditegakkan dengan seadil-adilnya. ***

CAKAP BIJAK "MENABUR pikiran, Anda menuai tindakan; menabur tindakan, Anda menuai kebiasaan; menabur kebiasaan, Anda menuai karakter; menabur karakter, Anda menuai takdir" (Charles Reade (1814– 1884), Novelis) "ANDA tidak bisa lari dari tanggung jawab hari esok dengan menghindarinya pada hari ini" (Abraham Lincoln, Presiden ke-16 AS (1809–1865))

Menyehatkan Pendidikan Anak Indonesia , MENDAPATKAN pendidikan adalah hak seluruh anak Indonesia. Tapi apa jadinya jika ada anak Indonesia tidak bisa mendapatkan hak menikmati pendidikan? Hak anak dicabut akibat kesalahan fatal negara dalam mengedepankan keadilan terhadap proses berfikir anak. Salah satu kebijakan kontroversial adalah pemberlakukan tes calistung sebagai syarat masuk Sekolah Dasar. Kondisi ini menimpa Gatot R yang putranya gagal masuk MIN Kebayoran karena tidak lulus tes baca-tulishitung (calistung). Padahal sewajarnya proses pendidikan calistung diajarkan ketika anak sudah masuk Sekolah Dasar. Melihat kondisi tersebut, masyarakat layak mempertanyakan kinerja pemerintah sebagai perumus kebijakan pendidikan yang seharusnya mengerti masa anak – anak adalah masa bermain dan kesempatan bersoalisasi. Anak selayaknya mendapatkan hak istimewa, bukan disibukkan berbagai kegiatan seperti les, sekolah dan kursus sejak balita. Apalagi jika akhirnya negara menerapkan kebijakan calistung sebagai tes masuk SD. Jelas saja banyak anak yang gagal lulus tes, sebab tidak semua TK mengajarkan calistung kepada siswanya. Adanya kebijakan itu sungguh mengecewakan karena melanggar konstitusi, mengabaikan hak anak dan mencederai nilai kemanusiaan. Sekolah sebagai instansi pemerintah yang dihuni kaum terdidik seharusnya membaca Peraturan Pemerintah

Menyanyah INDONESIA adalah sebuah negara kepulauan yang terbentang sepanjang garis khatulistiwa. Jumlah pulaunya lebih dari 17.000 buah. Luas daratan Indonesia hampir 2 km persegi. Luas lautannya, termasuk zona ekonomi eksklusif hampir 6 juta km persegi. Jadi luas daratan kita hanyalah sepertiga luas laut kita. Apabila perairan antara pulau-pulau itu digabungkan, maka luas Indonesia menjadi 1,9 juta mil persegi atau seluas 1.919.440 km persegi (wikipedia). Bandingkan saja dengan Malaysia yang hanya 329.750 km persegi, apalagi Singapura hanya 697 km persegi. Kalah sedikit dibandingkan dengan Amerika yang luasnya 9.629.091 km persegi dan Australia yang,luasnya 7.686.850 km persegi. Namun kekayaan laut ini ternyata tidak memberikan kontribusi kesejahteraan nelayan kita di negeri ini. Misteri bernama kemiskinan masih merebak dalam kehidupan nelayan kita, padahal kekayaan sumberdaya laut kita sangat belimpah. Sebagai negara bahari yang kaya raya, yang nenek moyangnya dulu adalah pelaut, kemiskinan nelayan menjadi polemik baik di tingkat nasional maupun lokal sejak lama. Namun dalam kesunyian yang dalam, tentu-

Kepala Naga Bernama Nagoya (3) FAKTOR lain yang menyebabkan Batam Centre tidak sepesat kemajuannya dengan Nagoya dan Jodoh adalah karena belum adanya minat para pengusaha pada waktu itu untuk mengembangkan usaha di sana. Di kalangan orang Tionghoa sendiri, banyak yang beranggapan, cepatnya pembangunan Nagoya tidak terlepas dari unsur hongsui dan fengsui. Mereka

menyebut Nagoya dapat maju mengalahkan daerahdaerah lain di Batam karena merupakan wilayah “kepala naga.” Namun, kepercayaan warga Tionghoa ini dipandang tidak sepenuhnya benar. Sebagian menyebut bahwa majunya Nagoya menjadi kawasan bisnis tidak ada sangkut pautnya dengan kedua faktor itu. Yang justru sangat mempengaruhi adalah besarnya

12 Juni 2012

peran swasta sehingga ikut menentukan arah pembangunan Batam. Misalnya dalam menentukan letak pusat bisnis dan perkotaan. Terlepas dari hongsui dan fengsui, yang pasti, dalam tempo yang tidak lama, sejak tahun 1990-an, Nagoya berkembang pesat. Namun untuk mencapai kondisi seperti itu, para perintis pembangunan kawasan Nagoya harus berjuang keras. Maklum, pada masa ini para

Inggar Saputra Pengurus Pusat Kesatuan Aksi Mahasiswa Muslim Indonesia (PP KAMMI) Nomor 17 Tahun 2010 tentang pengelolaan dan Penyelenggaraan Pendidikan. Dalam pasal 69 disebutkan “ Penerimaan peserta didik kelas satu SD dan sederajat tidak berdasarkan hasIl tes kemampuan calistung”. Sedangkan dalam pasal 70 menyebutkan “ Jika jumlah calon peserta didik melebihi daya tampung, maka pemilihan peserta didik berdasarkan usia, jarak tempat tinggal dan prioritas siapa yang mendaftar lebih awal” Maka ketika ada penolakan anak masuk SD karena gagal tes calistung kita layak mempertanyakan proses kesehatan pendidikan sekolah dasar. Pelanggaran terhadap hak anak ini semakin membuktikan kebenaran survey. Menurut data Komisi Nasional Perlindungan Anak menyebutkan pada Maret 2012 terjadi 2.386 kasus pelanggaran dan pengabaian terhadap anak sepanjang tahun 2011. Angka ini naik 98% di-

banding tahun lalu. Mayoritas anak stres karena kehilangan masa bermainnya akibat munculnya aktivitas kontraproduktif yang melanggar hak anak. Merusak Psikologis Anak Munculnya kebijakan sekolah dasar yang menerapkan tes calistung adalah persoalan serius. Pemerintah seharusnya menyadari PAUD, mengutip Slamet Suyanto (2005) adalah investasi yang sangat besar bagi kehidupan keluarga dan bangsa. Dengan demikian anak adalah asset bangsa yang harus dipelihara dan dilestarikan. Ketika anak “dipaksa” menjalani tes yang memberatkan akan menghasilkan dua implikasi besar sehingga mengancam proses tumbuh kembang anak. Pertama negara dianggap gagal memberikan jaminan perlindungan kepada anak. Sebab dalam kurikulum PAUD, anak dipaksa belajar membaca, menulis dan berhi-

Memaksimalkan Sumberdaya Kelautan Negeri nya kita masih menangkap sejumlah seniman yang menyuruh kita kembali ke laut. Sejak kita kecil, secara tak sadar kita selalu diajak untuk membanggakan laut kita yang kaya tiadatara. Tentu kita masih ingat lagu ini, “Nenek moyangku seorang pelaut...” Itu adalah sepenggal syair lagu yang sering kita dengar sejak kecil. Lagu yang menggambarkan alam Indonesia yang memiliki banyak perairan dan tentu saja banyak ikannya. Namun apa yang terjadi? Sebuah ironi, ternyata Indonesia mengimpor ikan berformalin dari China. Tidak kurang 25 ton ikan salam dan kembung diimpor dari China ke Batam baru-baru ini (Lampungpost.com, 18 Maret 2012). Sebenarnya apa yang terjadi sampai Indonesia yang merupakan negara maritim besar malah mengimpor ikan? Jika masih hidup, nenek moyang kita pasti heran melihat kenyataan ini. Sedih rasanya jika kita bandingkan tanah air yang kita cintai ini dengan negara Jepang. Kedua negara ini sebenarnya hampir sama, berbentuk kepulauan dengan garis pantai yang panjang. Kenyataan geografis ini secara alami cukup menjan-

jikan kekayaan bahari yang tak terbatas. Namun di negeri berjulukan ‘Matahari Terbit itu, selat, laut dan samudera menjadi sahabat. Mereka tahu persis bagaimana kenyataan alam itu bisa membuat orang sehat dan sejahtera. Seperti kita tahu, Jepang adalah negara dengan konsumsi ikan terbesar. Kebanyakan dari mereka memiliki kecerdasan tinggi. Pengelolaan ikan pun sangat canggih dan modern, dan mereka tidak pernah kekurangan ikan. Indonesia seharusnya bisa membuat nelayannya lebih produktif, oleh sebab itu bukan tidak mungkin negara kita seperti Jepang yang konsumsi ikannya tinggi dan menumbuhkan insan-insan bangsa yang cerdas dan tidak teracuni ikan impor berformalin. ***

pengusaha, terutama dari kalangan Tionghoa bukanlah masuk dalam kategori pengusaha mapan. Hampir seluruhnya, memulai usaha dari kecil bahkan nol. Banyak cerita bagaimana sulitnya para pengusaha pada masa ini untuk memulai usahanya. Kini, Nagoya memang bergeliat dan di masa mendatang diprediksi makin berkembang peat seiring dengan tingginya laju pertumbuhan ekonomi Batam secara keseluruhan. Namun yang unik, terlepas majunya pembangunan

Nagoya, banyak orang yang selama ini mempertanyakan mengapa kota ini bernama “Nagoya,” persis benar dengan “Nagoya,” nama salah satu kota di negeri Jepang. Bila menilik dari cerita turun temurun, julukan “Nagoya,” memang diberikan oleh tentara Jepang pada tahun 1942 ketika mereka menduduki wilayah sekitaran Nagoya termasuk Bukit Senyum. Untuk mengabadikan bahwa mereka pernah bermarkas di sekitaran wilayah ini, oleh mereka kota ini kemudian dinamai “Nagoya.” (Edi Sutrisno)

tung. Kebijakan ini melanggar konsep dasar kehidupan anak usia dini yang menekankan bersoalisasi dan menyediakan kesempatan bermain secara luas. Akibat kurikulum yang kaku sangat mengancam kehidupan anak Indonesia. Mereka mengalami tekanan mental akibat paksaan yang melanggar kebutuhkan dasarnya. Dampaknya mutu pendidikan Indonesia semakin memburuk karena anak tidak diberikan alternatif kurikulum selain yang diajarkan di sekolah. Sekolah berkembang sebagai penjara dan momok menakutkan bagi kehidupan anak. Kedua, dampak psikologis dari tuntutan calistung adalah menyebabkan anak menjadi stress. Orangtua banyak membebani dan menuntut anak dengan berbagai macam kegiatan kontraproduktif.

Namun sangat disayangkan banyak orangtua belum siap menjadi orangtua karena alasan kesibukan kerja. Anak akhrinya mengalami stres dan tidak berkembang sehingga rentan terjerumus dalam perilaku berbahaya. Kondisi diperburuk lingkungan dan pengaruh media massa yang banyak menampilkan tayangan yang kurang mendidik. Kebijakan ini jelas harus dihentikan karena berdampak kronis dan bersifat jangka panjang. Sebab mentalitas anak menjadi rusak karena terbiasakan paksaan orang tua dan intervensi negara. Perkembangan kognitif, afektif dan psikomotorik anak menjadi tidak wajar. Kita akhirnya membenarkan kesalahan yang terus terjadi sehingga menjadi sebuah kebiasaan. Anak mendapatkan tekanan mental untuk membaca, menulis dan berhitung tanpa mempertimbangkan kelangsungan psikologis yang mengancam tumbuh kembang anak. ***

Surat Pembaca Lakukan Reboisasi Bekas Galian Tambang HALO instansi terkait, tolong ingatkan para penambang agar melakukan reboisasi terhadap bekas galian tambang ini, karena kawasan yang ditambang itu menjadi gundul dan banyak kubangan bekas galian. Mohon hal ini diperhatikan karena dikhawatirkan akan menimbulkan dampak terhadap lingkungan nanti. sekian dan terima kasih. Harsono 082171226xxx Warga Lingga

Dewi Wartawan Haluan Kepri JAWAB

TERIMA kasih pak Harsono atas Suratnya. kami dari Badan Lingkungan Hidup Kabupaten Lingga telah minta pengusaha tambang yang melakukan eksplorasi di Kabupaten Lingga, agar mereboisasi (penghijauan kembali) lahan yang ditambangnya. Ini dilakukan untuk menghindari dampak lingkungan yang ditimbulkan akibat eksplorasi tersebut. Untuk reboisasi di lahan bekas tambang mendesak dilakukan. Ini untuk mengantisipasi terjadinya kerugian yang lebih besar lagi. Lobang yang menganga akibat bekas galian, jika tidak segera ditimbun akan menyebabkan bersarangnya nyamuk malaria. Tidak hanya itu, bekas galian yang tidak direboisasi menyebabkan resapan air menjadi semakin berkurang. Hal ini akan menyebabkan terjadinya banjir di kawasan tersebut. Karena itu, kita kembali mengimbau seluruh pengusaha tambang, untuk melakukan reboisasi. Kalau reboisasi tidak dilakukan maka pemerintahan akan menangguhkan dana reklamasi dari masing-masing perusahaan. Sekian penjelasan ini semoga bermanfaat Hormat Kami Abdul Rahim Kepala Badan Lingkungan Hidup Kabupaten Lingga

Pojok √ Reklamasi Pantai Stres Masih Berlangsung - Beginilah kalau ada yang merasa kuat.. √ Oknum PNS Bintan Tersangka - Pelajaran bagi yang lain... REDAKSI menerima kiriman artikel opini, surat pembaca, essai, dan informasi dengan syarat tidak menghina, memfitnah atau menghujat seseorang atau kelompok serta tidak berbau SARA. Setiap surat dilengkapi identitas diri dan dikirimkan ke Redaksi Harian Umum HALUAN KEPRI, Bengkong Garama, Telp. (0778) 427000 (hunting), Faks. (0778) 4 2 7 7 8 4 , E-mail: r e d a k s i @ h a l u a n k e p r i . c o m R e d a k s i berhak mengolah ulang isi tanpa mengurangi maksud surat.


CMYK

CMYK

6

CMYK

IKLAN Selasa,

12 Juni 2012

CMYK


SAMBUNGAN

7

Selasa,

Andi pun Melompat Kegirangan Nobar di Seraya Foodcourt BATAM (HK) — Pertandingan antara Perancis versus Inggris berlangsung seru. Drama menit 30-an membuat suasana di Seraya Foodcourt bergemuruh, Senin (11/6) malam. Para pendukung kedua kesebelasan saling memberikan dukungan mereka. Tak pelak ketika gol pembuka Inggris yang dilesatkan Oleon Lescott sontak pendukung Inggris kegirangan. Mereka pun berdiri dan berteriak kegirangan gool.. Namun kegirangan para pendukung Inggris pun tidak bertahan lama. Aksi individu Samir Nasri yang menerima umpan dari Riberry secara brilian melesatkan si kulit bundar ke gawang Hart. Goll.. Andi General Manager Seraya Foodcourt pun ikut bangkit dari kursinya. Ia pun berdiri dan berteriak kegirangan. "Dalam pertandingan ini saya jagokan Perancis," serunya, semangat. Andi pun merasa senang, Perancis bisa mengimbangi Inggris

di babak pertama. Sampai berita ini diturunkan, skor masih imbang 1-1. Andi alias Atek mengatakan, selama ini kalau ada piala dunia ataupun piala eropa, pihaknya selalu menyediakan fasilitas Nonton Bareng (Nobar). Selain Nobar, pengunjung yang hadir menyaksikan pertandingan sepakbola kelas dunia tersebut, pihaknya juga menyediakan kuis pada pertandingan delapan besar, semi final dan grand final. Adapun hadiah yang disediakan sebanyak 32 kotak yang berisi bermacam hadiah diantaranya kulkas, TV, HP dan lain-lain. Sedangkan untuk lucky draw, panitia menyediakan 53 unit hadiah dengan hadiah utama satu unit sepeda motor Honda Revo. "Untuk tahap I, kuis akan diundi pada tanggal 15 Juni mendatang dengan total pemenang sebanyak 20 orang. Sedangkan untuk tahap II diundi pada tanggal 2 Juli, dengan total pemenang sebanyak 33 orang," ungkap Andi. Dikatakannya lagi, untuk bisa

GHAFUR/HALUAN KEPRI

PENGUNJUNG Seraya Foodcourt yang mendukung Perancis tertawa kegirangan, usai Samir Nasri membobol gawal Inggris, Senin (11/6).

Reklamasi Pantai

Sambungan hal 1 bungan. Penghentian pengerjaan reklamasi ini pun merupakan hasil keputusan rapat bersama antara BP Batam, Dinas Pertanahan, Kantor Pelabuhan, PT BSSP, Bapedalda dan pihak Kecamatan Batuampar. Kesepakatan diputuskan dalam pertemuan bersama di Kantor Bapedalda Kota Batam, Selasa (5/6) lalu. Kepala Bapedalda Kota Batam Dendi Purnomo mengatakan penghentian reklamasi di Pantai Stres itu merujuk pada surat Kementerian Perhubungan Dirjend Perhubungan Laut Kantor Pelabuhan Batam pada 25 Mei 2012 lalu. Dalam surat yang ditandatangani Pelaksana Harian Kepala Kanpel Batam, Vizian Affandi Deta menyebutkan PT BSSP belum memiliki izin reklamasi dari Menteri Perhubungan. Sementara itu puluhan warga Pantai Stres meminta pihak berwenang untuk memfasilitasi agar pihak perusahaan mau melakukan

pembicaraan ganti rugi dengan warga. Sebab ganti rugi yang ditawarkan perusahaan nilainya sangat kecil. Sebab, perusahaan hanya mengganti rugi 'uang sampan' para nelayan sebesar Rp1,5 juta. Sementara warga yang bekerja buruh kasar di pelabuhan sekitar kawasan reklamsi hanya diganti rugi dua karung beras. "Kita sangat mengharapkan instansi-instansi terkait bisa memfasilitasi kita untuk melakukan pembicaraan dengan pihak perusahaan mengenai ganti rugi yang selayaknya," tutur Herman. Senada dengan itu, seorang ibu Ratih mengatakan pengusaha reklamasi itu seharusnya bertanggungjawab penuh terhadap nasib warga. Namun sayangnya hingga kini batang hidung pengusaha tersebut tidak pernah tampak. "Memang hingga kini kita warga di sini belum pernah melihat batang hidung pengusaha itu," cetus Ratih. Di tempat terpisah Ketua DPRD Kota Batam, H Surya Sardi

mengaku gerah terhadap reklamasi Pantai Stres yang tidak mengantongi izin dari Kementrian Perhubungan. "Harus di stop, kalau memang reklamasi itu tidak ada izin. Saya minta komisi III untuk segera melakukan sidak ke lokasi. Kalau ini terus dibiarkan, akan menjadi preseden buruk bagi kehidupan masyarakat di sekitarnya," tegas Surya di ruang kerjanya, Senin (11/6). Menurut Surya, apapun bentuk kegiatan yang dilakukan sebuah perusahaan, tentu tidak ada alasan bagi perusahaan terkait untuk mengantongi izinizinnya. Baik Amdal, maupun izin lainnya yang berhubungan dengan kegiatan reklamasi. Termasuk ganti rugi kepada masyarakat yang disekitarnya. "Kalau masalah lingkungan, tentu komisi III yang harus turun. Kalau menyangkut hukum, maka komisi I lah yang harus menindaklanjutinya," jelas Surya. (tim)

akan menjadi misi balas dendam, dimana pada tahun 2004 Yunani berhasil mengalahkan Rep Ceko dengan skor 1-0 dan akhirnya Yunani menjadi juaranya. Akan tetapi, kalau melihat statistik dan materi pemain Rep Ceko lebih bagus dari pada Yunani. Perpaduan antara pemain senior dan juniornya semakin melihatkan hasil yang positif. Pelatih Rep Ceko mengisyaratkan agar para pemain dapat bermain menyerang, karena mereka tidak mau pulang lebih awal. Terakhir kali kedua tim bertemu pada laga persahabatan Agustus 2004, dimana Yunani mampu menahan imbang Rep Ceko 0-0 di Praha. Sebelumnya, keduanya juga bertemu di semi-final Euro 2004. Saat itu Yunani menang tipis 1-0 atas Ceko berkat gol tunggal Traianos Dellas (silver goal) di babak perpanjangan waktu. Yunani pun melaju ke final dan menjadi juara setelah mengalahkan Portugal 1-0. Bek Yunani Sokratis Papastathopoulos dipastikan absen pada laga ini setelah mendapat dua kartu kuning saat melawan Polan-

dia. Sementara bek Avram Papadopoulos dipastikan absen sepanjang Euro 2012 setelah mengalami putus urat ligamen. Gelandang Giorgos Fotakis juga absen setelah mengalami cedera paha saat sesi latihan. Kapten Yunani Giorgios Karagounis telah mengoleksi 118 caps bersama timnas Yunani, hanya kurang dua caps untuk menyamai rekor caps terbanyak milik Theodoros Zagorakis. Bagi Rep Ceko, kekalahan telak 1-4 dari Rusia di partai pembuka adalah kekalahan terburuk mereka di turnamen besar sejak tahun 1970. Kiper Ceko Petr Cech berhasil menyamai rekor Pavel Nedved dan Jan Koller sebagai pemegang caps terbanyak kedua sepanjang masa dengan 91 caps. Karel Poborsky adalah pemegang caps terbanyak dengan 118. Ceko dipastikan tersingkir jika kalah dari Yunani pada laga ini. Saat ini Ceko menempati urutan terbawah Grup A di bawah Yunani dan Polandia. Saat ini Yunani duduk di peringkat-15 ranking FIFA, sementara Ceko di peringkat-27.(sdc/rdc)

Menanti Kejutan

Sambungan hal 1 ini akan membawa semangat baru dalam memenangi pertandingan berikutnya. Sedangkan Rep.Ceko tentunya tidak mau kalah untuk yang kedua kalinya. Namun menurut perkiraan, Yunani akan dipaksa bertahan oleh penampilan Rep. Ceko yang akan bermain lebih agresif. Meski demikian, jangan lupa bahwa dalam sepakbola apapun bisa terjadi. Walau Yunani bermaterikan pemain tua, mereka bisa saja memberi kejutan buat Rep. Ceko di pertandingan nanti. Buktinya tim yang tidak difavoritkan seperti Denmark bisa mengalahkan tim Belanda sebagai favorit Juara Euro 2012. Pelatih Yunani Fernando Santos harus memutar otak agar bisa lolos dalam grup ini. Biarpun itu akan sulit untuk menjadikan kenyataannya. Pemain Yunani sendiri akan berjuang keras agar bisa memenangkan pertandingan nanti. Kita tunggu saja, apa yang akan menjadi kejutan di pertandingan nanti. Meskipun diatas kertas Rep Ceko lebih diunggulkan. Setidaknya, dalam pertandingan nanti

Tuli

Sambungan hal 1 Alhasil, ribuan ekor katak ikut berlomba dengan mengikuti 3 fase rintangan, yakni sungai dengan arus sangat deras yang melintas di depan wilayah mereka, kemudian batu karang terjal di seberang sungai, dan terakhir puncak gunung yang licin dengan sekeliling jurang yang curam. Satu putaran lomba sudah terlewati, hasilnya, hanya tersisa 500 ekor katak. Ribuan ekor lainnya, berguguran. Nah, kemudian antara sesama katak saling berbisik

mengikuti undian dan kuis, tentunya penonton harus memesan paket minuman yang disediakan panitia. Untuk satu paket minuman, pengunjung diberikan tujuh kupon, dan kupon tersebut dapat digunakan untuk mengikuti dua kali undian sehingga penonton berkesempatan untuk mendapatkan hadiah. "Sedangkan dari pihak sponsor bir, kalau membeli satu paket akan memberikan suvenir," terangnya lagi. Pada dinihari tadi, suasana Nobar begitu meriah. Pengunjung terus mendatangi Seraya Foodcourt hingga babak kedua pertandingan antara Polandia melawan Yunani berjalan. Suara teriakan penonton begitu membahana, saat Robert Lewandowski berhasil menyarangkan bola ke gawang Yunani di menit ke-17, sekaligus mengantarkan tuan rumah unggul dan bertahan hingga berakhirnya babak pertama. Namun tak lama berselang, saat babak kedua baru berjalan lima menit, Yunani berhasil menyamakan kedudukan lewat gol Dimitrios Salpingidis dengan menyambar bola yang gagal ditangkap oleh Wojciech Szczesny. Dan kedudukan imbang 1-1 bertahan hingga berakhirnya laga pembuka Piala Eropa 2012 ini. Selain itu, untuk pencandu bola panitia juga menyediakan kaus Uero yang di jual seharga Rp90 ribu per pcs. Tapi, untuk penonton yang telah memesan satu paket minuman, akan mendapat potongan senilai 20 persen. Jadi, untuk memiliki kaus Uero cukup membayar Rp70 ribu saja. "Dalam agenda piala eropa ini, kami menyiapkan tempat duduk untuk 1.000 orang pengunjung. Kami juga menyediakan dalam tiga tempat yang berbeda. Jadi, penonton bebas memilih tempat duduk yang disukai serta pelayanan kami yang lebih baik," pungkas Atek. (fur)

menggunjingkan betapa ngerinya medan perlombaan ini, sampai pada akhirnya hanya 20 katak nekat saja yang berani melanjutkan arena lomba. Apa yang terjadi? Lereng curam dan arus deras telah menyeleksi katak-katak tersebut hingga tersisa 5 ekor katak untuk melanjutkan putaran terakhir. Katakkatak tersebut saling berpadangan berbisik betapa ngerinya lomba tersebut. Dan yang terjadi adalah hanya 1 ekor katak yang bersedia

melanjutkan perlombaan. Apa yang terjadi? Terdengar teriakan cemoohan, mengenai betapa bodohnya katak yang nekat melanjutkan lomba yang mematikan tersebut. Tanpa menghiraukan cemoohan yang ada, sang katak terus melaju dengan mantap walaupun medan yang dihadapi sangat terjal. Dan luar biasa, sampailah sang katak di puncak gunung dan menjadi juara. Apa rahasianya? Katak Sang Juara tersebut ternyata 'tuli' (ibc)

12 Juni 2012

Perancis-Inggris

Sambungan hal 1 saat setelah wasit Nicola Rizzoli meniup peluitnya, Inggris berupaya melakukan serangan ke wilayah pertahanan lawan. Namun usaha itu masih mudah diantisipasi oleh lawannya. Sebaliknya Perancis yang tampil dengan penuh percaya diri memenunjukkan pula kemampuan terbaiknya di laga perdana Grup D Euro 2012. Dalam lima menit pertama, aksi dari Karim Benzema cs cukup berhasil membawa Perancis lebih unggul dalam penguasaan bola. Tekanan serius Perancis baru terjadi di menit ke-11. Serangan itu dilakukan oleh Samir Nasri yang mengancam wilayah pertahanan Inggris. Sayang, tendangan dari jarak 20 yard pemain Manchester City ini masih terlalu melebar ke sisi kiri gawang Inggris. Tiga menit berselang, giliran Inggris yang menebarkan ancamannya lewat Ashley Young. Seperti halnya Perancis, usaha itu juga masih belum bisa membuahkan hasil. Kebuntuan serangan ini baru berakhir setelah setengah jam laga berjalan. Adalah Joleon Lescott yang membawa Inggris unggul. Gol ini tercipta dari hasil tendangan bebas yang dilepaskan oleh Steven Gerrard. Bola tendangan sang kapten yang mengalir ke mulut gawang Perancis itu langsung disambut dengan sebuah tandukan kepala oleh Lescott. Gol pembuka dari pemain

Manchester City ini membuat darah pemain Perancis menjadi memanas. Lima menit berselang, Perancis kembali berusaha membuat peluang. Tapi dua usaha dalam membongkar ketatnya pertahanan Inggris masih saja menemui jalan buntu. Ketinggalan, Perancis tak tinggal diam. Enam menit sebelum babak pertama usai, Nasri akhirnya mampu menyamakan kedudukan. Gelandang Manchester City itu melepaskan tendangan keras dari luar kotak penalti yang bolanya mengalir deras ke pojok kanan gawang Inggris tanpa mampu dijangkau Hart. Perancis terus menekan hingga menit-menit akhir. Namun, rapinya barisan pertahanan Inggris membuat sejumlah usaha mereka sia-sia. Selepas turun minum, pertandingan masih berjalan alot. Kedua tim lebih banyak memainkan bola di lapangan tengah dan tampak kesulitan menembus pertahanan lawan. Benzema sempat melepaskan tendangan spekulasi dari luar kotak penalti pada menit ke-65. Namun, Hart kembali tampil sigap mengantisipasi bola tendangan striker Real Madrid tersebut. Memasuki sepuluh menit terakhir, Perancis mendapat kesempatan melalui Yohan Cabaye. Akan tetapi, bola tendangan volinya dari dalam kotak penalti masih dapat diblok oleh barisan

Ismiyati mengungkapkan uang tersebut dibagi-bagikan di hotel yang biayanya ditanggung tim pemenangan Anas. "Kalau yang di Aston Pak Umar Arsal (Panitia yang beri uang). Tapi panitia (kongres di Bandung) enggak ingat lagi orangnya," ujarnya. Mantan Penanggungjawab Tim Sukses Anas Urbaningrum di Sulawesi Utara, Umar Arshal, sudah membantah ucapan sejumlah kader Demokrat di daerah yang mengaku menerima uang suap dari Anas Urbaningrum. Menurut Umar, itu bukan uang suap melainkan biaya akomodasi dan transportasi. Selengkapnya di sini. Terkait pemberian BlackBerry, Umar membenarkan hal itu. "BlackBerry di kongres itu untuk satu komando. Kami beli BlackBerry dari sumbangan teman-teman. Saya berani tanggung jawab," kata Umar. (dtc/viv)

tam, karena tidak mampu membeli genset yang biaya operasionalnya tinggi. Jika kondisi ini dibiarkan terlalu lama, dikhawatirkan akan banyak UKM gulung tikar. Andi tidak habis pikir, sebagai Kota Industri, Batam seharusnya memiliki pasokan listrik yang memadai. Dan seharusnya ada solusi untuk mengantisipasi kondisi yang terjadi di PLN hampir setiap tahun. "Janjinya dulu tarif naik, pelayanan akan lebih baik. Buktinya sekarang begini !" seru Andi. Pembantu Direktur III Bidang Kemahasiswaan Politeknik Negeri Batam, M Zaenuddin, MSc, mengatakan kerugian yang ditimbulkan dari pemadaman listrik sangat besar. "Pemadaman listik sangat berdampak dengan prekonomian Batam. Semua lini terganggu baik secara mikro maupun makro," terangnya. Di antaranya, usaha laundry, air isi ulang, percetakan, warnet dan masih banyak usaha lainnya. Dengan matinya listrik, usahausaha tersebut tidak bisa beroperasi. Di samping itu, jasa pelayanan, seperti di Kelurahan, Kecamatan juga tidak bisa beroperasi karena listrik mati. Disebutkan Zaenuddin, produksi sudah pasti terganggu dan targetpun menurun. Sementara, masyarakat umum juga mengalami kerugian karena barang-barang elektronik yang digunakan mudah rusak. Zaenuddin mengatakan, seharusnya PLN Batam memberikan kompensasi dan solusi atas

pemadaman tersebut. Karena Batam merupakan etalase Indonesia. "Batam lokomotif Industri yang ada di Indonesia. Seharusnya malu dengan Singapura yang bersebelahan dengan kita, mereka terang benderang," ujar Zaenuddin. Harto, pemilik Air Isi ulang di Tiban mengaku omsetnya kerap menurun sejak pemadaman bergilir. Ia khawatir hal ini akan membuatnya merugi besar, bahkan gulung tikar. "Siapa bilang kita tidak rugi dengan mati lampu. Produksi kita malah menurun 30-40 persen," keluhnya. Kata Harto, Industri besar yang memiliki genset tentu tidak terganggu, tetapi usahanya bergantung penuh pada PLN, tidak bisa bergerak bila mati lampu. "Modal saya pas-pasan, gimana mau berkembang, menutupi biaya operasional saja ngos-ngosan," ujarnya. Sebelumnya, Walikota Batam, Ahmad Dahlan, menyatakan, pemadaman listrik oleh PLN Batam tidak sampai mengganggu perekonomian Batam. Hal itu lantaran sejumlah kawasan industri di kota ini memiliki pembangkit listrik sendiri. "Hingga saat ini tidak ada gangguan untuk ekonomi Batam. Karena, sejumlah kawasan industri yang ada di Batam telah memiliki mesin genset sendiri. Jadi tidak berpengaruh dengan pemadaman listrik oleh PLN Batam," kata dikonfirmasi usai acara final pemilihan Duta Wisata Kota Batam 2012 di Hotel Planet Holiday, Sabtu (9/5) malam. ***

menolak. "Kalau benar begitu, ya mau diapain lagi" Masak ditolak?" ujarnya ketika ditemui di Jakarta akhir pekan lalu. Sehubungan dengan keberangkatan orang tuanya ke Tanah Suci, pelantun Alamat Palsu yang sedang laris jadi presenter tersebut mengungkapkan sangat bahagia. Sebab, itu adalah impiannya sejak menjadi terkenal. Karena hendak ditinggal cukup lama, dia mempersiapkan diri mulai sekarang. Ayu tidak terbiasa ditinggal

orang tuanya dalam waktu lama. Bekerja pun, dia selalu ditemani ibunya. Bahkan, kadang, makan pun dia masih disuapi. "Selama ibu di Tanah Suci, saya enggak mau ke luar kota. Kerja yang di dalam kota saja, deh," terangnya. Sekitar sebulan Ayu akan ditemani tante-tantenya. Mereka yang akan menyiapkan segala sesuatunya untuk keperluan rumah. Selama itu pula dia harus belajar mandiri. (dtc)

Walikota Salah

Dilamar

Sambungan hal 1 "Enggak tahu, deh. Pokoknya, aku sama Enji pacaran serius. Memang ada rencana ke sana (pernikahan). Didoakan saja," katanya dengan logat Betawi yang kental. Dia menyatakan keluarga kekasihnya memang akan datang ke rumahnya setelah orang tuanya pulang dari Tanah Suci. Namun, Ayu menegaskan keluarga pacarnya hanya datang untuk bersilaturahmi. Kalau Enji bikin kejutan dengan sekalian melamar dirinya, dia tidak bisa

Inggris: 1-Joe Hart, 15-Joleon Lescott, 6-John Terry, 3-Ashley Cole, 2-Glen Johnson, 17-Scott Parker (8-Jordan Henderson 78), 4-Steven Gerrard, 20Alex Oxlade-Chamberlain (21-Jermain Defoe 77), 16-James Milner, 22-Danny Welbeck (7-Theo Walcott 90), 11Ashley Young.

Jakarta. Di sana, tim DPC mendapat kucuran Rp150 juta. Setelah pertemuan di Hotel Sultan, tim DPC Gorantalo kembali diminta menghadiri pertemuan di Hotel Topas, Bandung. Di sana mereka kembali mendapat duit Rp15 juta dari tim sukses Anas. Ismiyati menyatakan uang itu mengalir beserta instruksi untuk memilih Anas sebagai ketua umum. Saat pengucuran uang, ia mengaku disodori surat perjanjian. Kesepakatannya, kata Ismayati, "Kader yang memilih Anas akan diprioritaskan sebagai ketua DPC selama dua periode". Meski menerima kucuran uang, Ismiyati mengaku tidak memiliki bukti selain pemberian BlackBerry. Bahkan ia tidak tahu menahu dari mana uang tersebut. "Saya pikir itu uang transportasi. Kalau bukti kwitansi saya tidak megang," ujarnya.

Sambungan hal 1 besar karena menggunakan solar. "Harusnya walikota lebih bijak melihat persoalan ini, harus dari semua sisi dipikirkan. Kan tidak hanya kawasan industri saja, tapi ada sektor usaha lain di kota ini yang bergantung pada listrik," ujar Wakil Ketua Umum Kadin Kepri Bidang Organisasi ini. Dia menjelaskan, pemadaman bergilir terjadi selama berjamjam. Dalam kurun waktu tersebut, banyak perusahaan yang tidak beroperasi, ujung-ujungnya merugi. Hal ini berdampak besar dari pemadaman listrik dan berimbas pada perekonomian. "Harusnya walikota dengan PLN mencari solusi terbaik agar ada jalan keluarnya. Akibat pemadaman listrik ini hampir semua sektor terganggu," tandasnya. Terpisah, Pokja UKM Kadin Batam, Syarifuddin Andi Bola menyebutkan pemadanan listrik oleh PLN telah membuat UKM di Batam merugi. "Kerugian yang diakibatkan mencapai 30 persen dari omset, dan ini merata dialami UKM Batam yang jumlahnya berkisaran 10-13 ribu," ujar Andi. Andi mengaku UKM tidak tahu lagi harus mengadu ke mana tentang permasalahan listrik ini. Mereka hanya bisa pasrah menanggung kerugian yang ditimbulkan. "Pemko Batam jangankan memberi solusi untuk mengurangi kerugian UKM, bertanya saja tidak pernah. Begitu juga PLN," kata Andi Bola. Dikatakan Andi, seluruh UKM di Batam masih bergantung pada pasokan listrik b'right PLN Ba-

Susunan Pemain: Perancis: 1-Hugo Lloris, 5-Philippe Mexes, 4-Adil Rami, 3-Patrice Evra, 2Mathieu Debuchy, 18-Alou Diarra, 15Florent Malouda (19-Marvin Martin 85), 6Yohan Cabaye (20-Hatem Ben Arfa 84), 7Franck Ribery, 10-Karim Benzema, 11Samir Nasri.

Kader Demokrat

Sambungan hal 1 hap," terang Ismiyati. Namun, Ismiyati mengaku tidak tahu dari mana duit itu berasal. "Saya enggak tahu duitnya dari mana, cuma saya sempat menerima duit, untuk pemenangan (Anas) tapi saya pikir itu untuk uang saku (transport) dikasih oleh tim pemenangan Pak Anas Urbaningrum, ya untuk pemenangan saja," kata Ismiyati usai menjalani pemeriksaan, kemarin. Dalam pemeriksaannya, Ismayati mengaku mendapat enam pertanyaan seputar kongres di Bandung. Sebelumnya saat menjadi saksi meringankan untuk terpidana kasus suap Wisma Atlet Jakabaring, Muhammad Nazaruddin, Ismiyati mengatakan tim dari DPC Gorontalo dijemput oleh petugas tim sukses Anas di Bandara Soekarno-Hatta sebelum hari pelaksanaan kongres. Mereka kemudian dibawa ke Hotel Sultan,

pertahanan Inggris. Tim asuhan Roy Hodgson itu pada babak ini hanya mengandalkan serangan balik cepat. Jermain Defoe yang dimasukan untuk menambah daya gedor pun tidak mampu berbuat banyak karena sejumlah upaya mereka dapat dipatahkan kubu "Les Blues". Hingga wasit meniup peluit panjang, skor imbang 1-1 pun tidak berubah. Menurut catatan UEFA, sepanjang pertandingan, Perancis menguasai bola sebanyak 61 persen dan menciptakan 14 peluang emas dari 18 usaha. Adapun Inggris melepaskan satu tembakan akurat dari tiga kali percobaan. (kcm/glc)


CMYK

8

SUMBAR-RIAU Selasa,

12 Juni 2012

Satpol PP Gerebek 8 Pasangan Mesum Perantau Dukung Kafilah Sumbar di MTQ Ambon AMBON (HK) — Kegiatan pawai ta'ruf bagi kafilah Sumatera Barat dalam MTQ ke-XXIV di Ambon, mendapat dukungan penuh dari perantau. Ini terlihat dari kesungguhan mereka dalam pembuatan mobil hias untuk iring-iringan pawai ta'ruf. Suhelmi, seorang anak perantau Minang yang kangen akan kampung halamannya mengatakan, pembuatan mobil hias pawai ta'ruf bagi kafilah Sumatera Barat merupakan kebanggaan kami. "Kami ikut senang diberikan tanggungjawab untuk membantu pembuatan mobil hias ini," kata Suhelmi, kemarin. Pawai yang digelar menyelusuri jalan utama di kota Ambon ini, saat dilalui mobil pawai ta'ruf kafilah Sumbar, banyak warga yang berseru, "Pulang kampuang... Pulang kampuang..." Sementara pada hari kedua penyelenggaraan MTQ ke XXIV di Ambon, para kafilah Sumatera Barat terus berjuang untuk menjadi yang terbaik. Pimpinan pelatih Drs. H. Amsaruddin Chan mengatakan, untuk tilawah dewasa putra atas nama Dasrizal masih berada pada posisi puncak dengan nilai 93,33 kemudian Syarhil Qur'an atas nama Elfitri Dkk dengan nilai 82,66. Untuk cabang Tilawah Canet Putri atas nama Yeni Rosalinda hari Mingu (10/6) ini ikut bertanding. Pada Cabang Khat Hiasan Mushaf Putra atas nama Fajri Gafar dan Putri atas nama Etika Vestia, hasilnya belum diumumkan. Pada hari ketiga para kafilah Sumbar Tilawah Anak-anak atas nama Saufa Atika Ulya, Khat Dekorasi Putra atas nama Afdal Ramadi, Khat Dekorasi Putri atas nama Nella Siska Leni, Tahfidz 20 juz Putri atas nama Sri Widia Yusnita, Tahfidz 30 Juz putri atas nama Bahriwati dan Tahfidz 30 juz putra atas nama Arif Kurnia. (ksc)

CMYK

SIDANG KORUPSI— Mantan Bupati Kampar Burhanuddin Husin menjalani sidang perdana sebagai terdakwa dugaan korupsi izin kehutanan di Pengadilan Tipikor PN Pekanbaru, Senin (11/6). NET

Mantan Bupati Kampar Jalani Sidang Perdana PEKANBARU— Sidang kasus korupsi dengan terdakwa, mantan Bupati Kampar, Burhanuddin Husein mulai digelar pihak Pengadilan Tipikor di Pengadilan Negeri (PN) Pekanbaru, Senin (11/6) pagi. Sidang yang dipimpin majelis hakim yang diketuai Isnurul SH bersama dua hakim anggotanya, mengagendakan pembacaan dakwaan perkara

terdakwa yang dibacakan JPU KPK, M Rum SH. Dalam dakwaan perkara yang dibacakan JPU diketahui, terdakwa Burhanuddin didakwa telah mengesahkan izin Rencana Kerja Tahunan (RKT) Izin Usaha Pemanfaatan Hasil Hutan Kayu dan Hutan Tanaman (IUPHHK-HT) di Kabupaten Pelalawan dan Kabupaten Siak, selama tahun 2005-2006. Izin yang diberikan

terdakwa kepada 15 perusahaan itu, Dilakukan semasa terdakwa menjabat Kepala Dinas Kehutanan Riau. Perusahaan perusahaan yang mendapatkan izin diantaranya, PT Mitra Tani Usaha Sejati, PT Merbau Pelalawan Lestari, PT Rimba Mutiara Permai, PT Selaras Abadi Utama, PT Uniseraya, PT Tri Mas FDI, CV Alam Lestari dan PT Madukoro," ujar JPU.(rtk)

PEKANBARU (HK) — Satuan Polisi Pamong Praja (Satpol PP) Kota Pekanbaru, melakukan penyisiran di beberapa hotel atau wisma, Senin (11/6). Hasilnya, Satpol PP berhasil menggerebek delapan pasangan muda-mudi, yang diduga berbuat mesum di kamar hotel Holly Day Jalan Datuk Ujung. Dari delapan pasangan tersebut, diantaranya ada dari kalangan mahasiswa dan pelajar. Kepala Seksi Operasional (Kasiop) Satpol PP Kota Pekanbaru Iwan Simatupang menjelaskan. “ Berdasarkan pengaduan dari masyarakat, yang mengeluhkan adanya perbuatan mesum di beberapa hotel dan wisma. Kita langsung merespon dan melakukan razia dibeberapa tempat, dan berhasil mengamankan sebanyak 16 orang muda-mudi. Dimana mereka ini kita gerbek saat mereka berada didalam kamar, di Hotel Holly Day, “ terang Iwan. Dilanjutkan Iwan dari delapan pasangan diatas, semuanya bukan pasangan suami-istri. Sebab mereka tidak dapat menunjukkan bukti surat nikah, bahkan ada diantara mereka dari kalangan mahasiswa dan

pelajar. “ Dari delapan pasangan ini mereka semuanya bukan pasangan resmi, rata-rata usianya masih sangat muda. Bahkan ada dari kalangan mahasiswa dan pelajar, ada juga yang sudah bekerja. Saat ini mereka kita berikan arahan, sebelum mereka kita lepas dengan jaminan dari pihak keluarga, “ tuturnya. Namun ketika dikonformasi apakah Satpol PP, akan mengarakan mereka ketempat pembinaan Dinsos. Iwan mengatakan jika hal itu memang diperlukan, maka mereka akan diserahkan. Tetapi jika dengan pengarahan dan perjanjian yang dilakukan, sudah dinilai cukup membuat mereka jera maka tidak perlu diserahkan ke Dinsos. (rtk)


CMYK

CMYK

Selasa,

12 Juni 2012

HARGA ECERAN Rp2.000,HARGA LANGGANAN Rp52.500,UNTUK LUAR KOTA TAMBAH ONGKOS KIRIM

Pekerja PT Varta Minta Perlindungan Polisi Jaya Putra Negara Pemilik Bakso Kuring

Terus Belajar MOTTO belajar dan terus belajar terus menjadi pedomannya dalam menapaki kehidupan ini. Pria ini berprinsip, hidup akan selalu menemukan hal-hal yang baru. "Nah yang baru inilah yang harus kita pelajari," ujar pria kelahiran Bogor, Jawa Barat, 28 Juni 1979 ini. Menurutnya, kegiatan belajar bisa dilakukan melalui banyak cara. Bisa dari media massa, sekolah bahkan persahabatan. Karena tak jarang, dari persahabatan itu ide dan inspirasi akan selalu tumbuh. Termasuk ide membuka usaha

MUKAKUNING (HK) — Ratusan pekerja PT Varta Micro Battery yang ingin masuk untuk bekerja, dihalau oleh pekerja lain yang sedang melakukan aksi demo di depan perusahaan, Senin (11/6) sekitar pukul 07.30 WIB. Informasinya, alasan pengusiran karena buruh yang ingin bekerja itu merupakan buruh outsourcing dari PT Raja Labora Panbil (RLP). Mendapat perlakukan tersebut, ratusan buruh itu lantas dibawa oleh manajemen PT RLP ke Polda Kepri untuk meminta perlindungan. "Kami hanya ingin bekerja, tapi dihalang-halangi oleh mereka. Kami ke polisi cuma ingin mendapatkan perlindungan, agar kami bisa bekerja kembali," kata salah satu buruh yang minta namanya tidak ditulis. Menurut Ir Suyono, Kepala Bagian Produksi PT Varta, pagi kemarin, ada tiga bus yang berisi 170CECEP/HALUAN KEPRI

Terus Belajar

Pekerja PT

Bersambung ke hlm 10

Bersambung ke hlm 10

HEARING VARTA — Komisi IV DPRD Batam bersama Disnaker Kota Batam dan PT Varta kembali menggelar rapat dengar pendapat di Gedung DPRD Batam, Senin (11/60.

Lelang Proyek PU Sesuai Jalur BATAM CENTRE — Lelang proyek di Dinas Pekerjaan Umum (PU) Kota Batam sudah sesuai jalur atau on the track. Hal itu sesuai dengan penerapan Peraturan Presiden (Perpres) 54 tahun 2010 tentang Tata Cara Pengadaan Barang dan Jasa Pemerintah. Oleh: Yuri B Trisna, Zaki Setiawan, Liputan Batam "Saya sudah mengumpulkan seluruh panitia lelang. Berdasarkan keterangan, apa yang dikorankan sama sekali tidak benar. Dan apa yang telah dilakukan panitia lelang sudah on the track," kata Sekretaris Daerah Wardi (Sekda) Kota Batam, Agussahiman kepada wartawan, Senin (11/6).

Pernyataan Agussahiman itu sekaligus membantah tudingan Ketua Gabungan Pengusaha Kontruksi Nasional (Gabpeknas) Provinsi Kepri, Suparman, yang menuding panitia lelang melakukan KKN (korupsi kolusi dan nepotisme) dengan perusahaan pemenang tender senilai Rp34

CMYK

miliar lebih. Kepada wartawan, Agussahiman mengaku kaget saat membaca berita soal laporan Ketua Gabpeknas Kepri itu ke Mapolresta Barelang. Dan setelah ditanyakan langsung kebenaran berita itu ke panitia lelang, ternyata tidak benar. Harus Profesional Di tempat terpisah, Pengurus Lembaga Pengembangan Jasa Kontruksi Daerah (LPJKD) Provinsi Kepri yang membidangi Hukum dan Sengketa, Ir Wardi Atmowiyono mengatakan, pengusaha kontruksi, khususnya di Kota Batam harus bekerja secara profesional. Peraturan Presiden (Perpres) 54 tahun 2012 tentang Tata Cara Pengadaan Barang dan Jasa

Lelang Proyek Bersambung ke hlm 10

21 TKI Dipulangkan dari Malaysia SEKUPANG (HK) — Sebanyak 21 Tenaga Kerja Indonesia (TKI) dipulangkan oleh Pemerintah Malaysia melalui Pelabuhan Ferry Internasional Batam Centre, Batam, Senin (11/6) sekitar pukul 13.00 WIB. Setibanya di Batam, ke-21 TKI itu langsung dibawa ke shelter Dinas Sosial (Dinsos) Kota Batam di Sekupang. Para TKI itu, terdiri dari empat laki-laki dan 17 wanita termasuk dua balita. Mereka berasal dari berbagai daerah di Indonesia seperti Jawa Tengah, Jawa Timur, Jawa Barat, Nangroe Aceh Darussalam, bahkan ada yang dari Provinsi Kepri. Alasan para TKI ini dipulangkan cukup beranekara-

gam, mulai dari berseteru dengan majikan, tidak betah hingga kasus pelecehan seksual dan tidak digaji. Bahkan ada pula yang menjadi korban tabrak lari dan mengalami depresi berat. Yangen, misalnya. TKI yang bekerja di Malaysia sebagai pembantu rumah tangga selama tiga tahun ini mengaku dirinya kabur dari tempatnya bekerja karena tidak tahan dengan ulah sang majikan. Selain sering mendapat pukulan, gaji yang merupakan sebagai haknya selama bekerja tidak pernah diberikan. "Saya sudah enggak tahan, mas. Sedikit aja salah langsung main pukul, apa aja yang ada di dekatnya,

maka dengan itulah saya dipukul. Mau dengan sendok, sapu bahkan kuali," kata Yangen saat ditemui di shelter Dinsos. Wanita yang berangkat dari kampung halamanya di Cilacap menuju Malaysia tiga tahun silam itu mengatakan, perjanjian awalnya ia dikontrak selama dua tahun. Karena, waktu itu masih betah, dia pun memperpanjang kontrak setahun lagi. Namun, setelah perpanjangan kontak itu, dia malah sering mendapat perlakuan kasar dari majikan. Karena itu, dia mencoba kabur dari tempatnya bekerja. "Tapi, waktu baru rencana mau kabur, ternyata pihak kepolisian di sana sudah

tau. Mereka lalu membawa saya ke KJRI (Konsulat Jenderal Republik Indonesia). Sekarang, semua kerugian yang saya alami, termasuk gaji sedang diurus," katanya. Cerita berbeda dialami GC. Perempuan ini terpaksa harus pulang bersama putrinya yang baru berusia 37 hari. Meski tidak bisa berbicara banyak, namun dari informasi rekan-rekannya, wanita ini hamil akibat perlakuan majikannya. Namun, majikannya itu tidak mau bertanggung jawab. Suwati, TKI lainya yang baru dua bulan bekerja sebagai pembantu rumah tangga

21 TKI Bersambung ke hlm 10


METRO BATAM

10

Selasa,

12 Juni 2012

Identifikasi dan Rencana Aksi Kawasan Koridor Ekonomi di Kepri Oleh: DR H Syamsul Bahrum (PhD) SECARA "spatial approach", Provinsi Kepulauan Riau (Kepri) memiliki posisi "super-geostrategic location" dan menandakan betapa pentingnya posisi “Provinsi Segantang Lada” ini baik bagi sisi hankam (geopolitics) maupun pembangunan (geo-economy). Urgensi dua signifikansi pemahaman dari determinesme geografis ini atau “geo-stratejik politik dan ekonomi" menjadikan kawasan ini sebagai kawasan andalan hankam dan unggulan ekonomi sekaligus. Provinsi “bumi Lancang Kuning" ini wilayahnya berbatasan langsung dengan negara-negara tetangga dan juga beberapa provinsi seperti batas utara (Vietnam dan Kamboja), batas selatan (Bangka Belitung dan Jambi), batas

barat (Singapura, Malaysia dan Riau) dan batas timur (Malaysia Timur dan Kalimantan Barat). Provinsi Kepri karena terletak di wilayah perbatasan dan kawasannya berpulau (2.408 buah pulau) tidak hanya membutuhkan adanya RTRW yang khusus tetapi juga pendekatan khusus dalam pembangunan. Wilayah Provinsi Kepri secara administratif terdiri dari lima kabupaten dan dua kota. Provinsi Kepri yang berpenduduk 1,8 juta ini memiliki 43 kecamatan dan 261 desa/kelurahan. Dengan luas wilayah Provinsi Kepri 425.124,6679 Km2 dengan sangat jelas sebagian besar wilayahnya merupakan perairan yaitu seluas 417.005,-

21 TKI

Sambungan hal 9 di Malaysia, harus mendapat perlakuan kasar dari majikan. Kuatnya tekanan membuatnya depresi. "Saya sudah tidak tau lagi mau ngomong apa. Saat saya sadar, saya sudah berada di rumah sakit. Saya tidak tahan lagi," katanya. Sementara itu, Febriana

selaku pendamping para TKI tersebut di Batam dari KJRI mengatakan, para TKI dipulangkan dari Malaysia, selain mendapat perlakuan yang tidak wajar. Ada juga yang pulang karena permintaan sendiri. Kemudian, ada pula dari pihak rumah sakit di Malaysia yang meng-

hubungi KJRI, memberitahu kalau ada TKI yang dirawat ditempatnya. Kalau tidak ada halangan, lanjut Febriana, ke-21 TKI itu akan dipulangkan hari Rabu (13/6) melalui jalur laut. Namun sebelumnya, mereka akan diindentifikasi terlebih dulu. (cw56)

tetang larangan penggunaan tenaga outsourcing dalam kegiatan pokok perusahaan. Dimana, pekerjaan yang berhubungan langsung dengan proses produksi, tidak boleh dikerjakan oleh tenaga outsourcing. "Aksi mogok ini terpaksa kami lanjutkan, karena Disnaker Batam setelah mengeluarkan nota pemeriksaan serta tindak langsung menertibkan, dalam penggunaan buruh outsourcing di PT Varta," ujarnya. Pemerintah Tak Tegas Sementara itu, Konsultan Kawasan Industri Batamindo, Kusmayadi mengatakan, persoalan hubungan industrial yang menimpa PT Varta merupakan buah dari ketidaktegasan Pemerintah Kota (Pemko) Batam dalam hal Dinas Tenaga Kerja (Disnaker) Kota Batam. "Pemerintah sebagai regulator, melakukan pengawasan, memberikan pelayanan, dan melakukan penindakan. Tapi sejauh ini, tidak ada ketegasan dari Disnaker ketika menegaskan sah atu tidak, karyawan melakukan mogok kerja. Kalau mogok kerja itu tidak sah, maka saya bisa menyampaikan kepada FSPMI (Federasi Serikat Pekerja Metal Indonesia) untuk menghentikan mogok kerja. Karena itu akan melumpuhkan aktivitas perusahaan di Kawasan Batamindo dan Batam pada umumnya," kata Kusmayadi dalam rapat dengar pendapat (RDP) bersama Disnaker dan Komisi IV DPRD Kota Batam di

gedung dewan, kemarin. Kusmayadi berharap, dalam menyikapi persoalan tersebut, maka Disnaker tidak harus bertele-tele. Karena hal itu akan memperkeruh iklim investasi di Batam khususnya di kawasan Batamindo. Apabila penyelesaiannya dilanjutkan ke PHI (Pengadilan Hubungan Industrial), maka segala tahapan-tahapan, mulai musyawarah dan lainnya, harus dipenuhi. Sebab tahapan itu pasti akan dipertanyakan di PHI nantinya. "Kami melihat selama ini tidak ada komunikasi yang bagus, antara pemerintah, pekerja dan perusahaan. Apa lagi muncul kata musyawarah. Itu tidak pernah ketemu. Untuk itu, pemerintah kita harapkan konsisten dengan tugas dan fungsinya berdasarkan aturan yang ada. Sehingga kasus ini tidak bertele-tele," katanya. Dalam RDP itu, manajemen PT Varta tidak hadir. Menurut salah satu manajemen, ketidakhadiran mereka pada RDP itu karena masalah ketenagakerjaan ini sudah dibawa ke jalur hukum yakni ke PHI. Kabid Pengawasan Disnaker Kota Batam, Oyong dalam pertemuan tersebut, belum bisa menyatakan apaapa. Alasannya, pihaknya masih harus menyampaikan laporan kepada pimpinannya. Dan apapun jawabannya, tentu pihak Disnaker akan menjawab melalui surat. "Kita tidak bisa menyampaikan secara lisan hari ini. Karena kami harus melaporkan pimpinan dulu. Dan sudah pasti, kami menjawabnya pun lewat surat," kata Oyong. (lim/ybt/cw41)

Pekerja PT

Sambungan hal 9 an pekerja PT Varta ingin masuk ke area perusahaan di Jalan Angsana, lot 310, Batamindo. Namun, setibanya di depan perusahaan, mereka dihadang sekelompok buruh PT Varta lain yang sedang berdemo. "Alasannya, mereka itu karyawan outsourcing PT RLP. Sedangkan yang karyawan PT Varta yang permanen tetap diperbolehkan masuk bekerja seperti biasa. Ini kan diskriminasi," kata Suyono, dihubungi tadi malam. Kata Suyono, saat pekerja PT RLP dihalangi masuk, suasana hampir panas karena sempat terjadi adu mulut antara pekerja dengan pendemo. Bus yang berisi pekerja, oleh Suyono lantas diarahkan menuju ke kawasan Community Centre (CC) Batamindo. Di sana, para pekerja ditenangkan. Kemudian, sekitar pukul 11.00 WIB, oleh manajemen PT RLP, para pekerja itu dibawa ke Mapolda Kepri. Di sana, mereka melaporkan tindakan tidak menyenangkan yang dilakukan oleh Wakil Ketua 2 PUK PT Varta dan yang merangkap koordinator aksi mogok buruh, Ramon. "Di Polda, walau tidak ada secara tertulis, namun polisi memberi jaminan secara lisan. Polisi menyampaikan kepada pekerja PT RLP untuk tetap masuk bekerja di PT Varta besok (hari ini). Katanya, pukul 07.30, tim dari Polda Kepri akan turun ke perusahaan untuk memberi pengamanan," kata Suyono. Sebelumnya, Ramon mengatakan, aksi tersebut terpaksa mereka lakukan karena berdasar pada aturan UU no 13 tahun 2003 pasal 66 ayat 1 yaitu,

0594 Km2 (98,05%) sedangkan daratannya hanya seluas 8.209,6085 Km2 (1,95%). Bahkan, provinsi yang dibentuk dengan Undang-undang No. 25 Tahun 2002 ini seharusnya memiliki pusat-pusat pertumbuhan (growth centers) di setiap kabupaten (Bintan, Karimun, Lingga, Natuna dan Anambas) dan kota (Batam dan Tanjung Pinang) yang ada. Namun setiap pusat pertumbuhan harus digerakkan secara koherens, komplementer, supplementer dan saling memperkuat bagi pengembangan kawasan ke belakang (backward linkages) maupun ke depan (forward linkages). Untuk itu, setiap perencanaan dan pelaksana-

an pembangunan harus memiliki keterkaitan "ipoleksosbudhankam" meskipun dalam perencanaan bisa saja prioritas diberikan dalam koridor pembangunan kawasan yhang ada. Kota Batam misalnya, sangat jelas mempunyai keunggulan di sektor industri perkapalan, industri berat maritim dan elektronik serta jasa perbankan, pusat perdagangan alih kapal dan pariwisata. Kota Tanjungpinang, memiliki kekuatan industri ringan dan berpotensi untuk dikembangkan di industri garmen atau tekstil, pengepakan (packaging) seperti produk stratejik di sektor agro-industri dan olahan makanan seperti teh, kopi, saos, kecap, cuka dan

plastik. Berbagai “city’s trading branding” di Tanjungpinang juga perlu diproteksi dan dikembangkan seperti berbagai produk industri kecil rumah tangga produk perikanan dan dendeng, bunga gonggong, anyaman, sotong kering-manis, ikan teri, tahu kering produk kulit. Kabupaten Natuna, memiliki potensi ekonomi di sektor pertambangan (minyak dan gas alam), usaha perikanan tangkap, pembenihan dan budidaya, perkebunan untuk komoditi hasil perkebunan seperti, kopra, karet dan cengkeh, hasil industri kecil dan rumah tangga berupa mebel, anyaman, batu bata dan makanan ringan. Khusus Kabupaten Natuna, potensi kekayaan laut semakin diperkuat karena bagian dari ZEE (Zona Eko-

nomi Ekslusif). Kabupaten Karimun, yang juga berada dalam salah satu pusat pengembangan FTZ mempunyai keunggulan khususnya sektor pertambangan (batu granit dan pasir) sektor perkebunan, perikanan laut dan darat, dan industri rumah tangga, galangan kapal dan dan industri maritim pendukung kegiatan pengeboran lepas pantai disamping berbagai objek wisata untuk pengembangan pariwisata. Kabupaten Bintan mempunyai potensi sektor industri (garmen dan elektronik) khususnya di Lobam, sektor pariwisata (Lagoi), sektor pertambangan (batu granit dan bauksit) dan sektor perikanan. Bahkan Kota Kijang dan Tanjunguban bisa dikembangkan menjadi pusat pertumbuhan baru disam-

Lelang Proyek

Sambungan hal 9 Pemerintah. "Pada dasarnya, Perpres 54 tahun 2010 tersebut mempunyai tujuan yang positif, yaitu supaya kontraktor lokal bisa bersaing di pasar global," kata Wardi Atmowiyono, di Batam Centre, kemarin. Kata Wardi, Kota Batam yang mempunyai kedekatan dengan negara-negara tetangga seperti Singapura, hendaknya bisa dipahami tentang bagaimana caranya pasar kontruksi di Batam bisa dikuasai oleh kontraktor lokal. Terlebih, selama ini tidak sedikit investor Singapura yang membawa kontraktor dari negara asalnya, sehingga kontraktor lokal hanya dapat porsi sebagai sub kontraktor saja atau menjadi penonton di negeri sendiri. Terkait tender proyek 16 paket pekerjaan di Dinas Pekerjaan Umum (PU) Kota Batam yang Suparman, menurut Wardi, proses tender tersebut sudah on the track atau telah berjalan sesuai dengan jalur yang benar. Dikatakannya, Pokja (kelompok kerja) Pengadaan Barang dan Jasa Pemerintah Kota Batam telah mengacu pada Pepres 54 tahun 2010. Sejak tahun 2009, lanjut Wardi, Pemko Batam telah

menggunakan tender pengadaan barang dan jasa secara online di internet. Semua orang dapat mengaksesnya di http://lpse.batamkota.go.id/ eproc/app. Sesuai data 16 proyek PU yang ditenderkan senilai Rp34.113.912.206,36. Sedangkan pemenang tender senilai Rp29.079669.460,86 sehingga keuntungan negara sebesar Rp5.037.242.000. "Proses tender di Dinas PU Kota Batam menggunakan metode evaluasi sistem gugur. Artinya, apabila perusahaan peserta lelang kurang di salah satu persyaratan yang telah ditentukan, maka tidak akan dievaluasi ke tahap selanjutnya," kata dia. Adapun tata cara evaluasi pengadaan barang dan jasa pemerintah, kata Wardi, adalah sebagai berikut; koreksi aritmatik, evaluasi administrasi, evaluasi teknis, pembuktian kualifikasi dan evaluasi harga. "Jadi, tender proyek di PU Batam itu telah sesuai dengan peraturan yang berlaku, dan sangat transparan. Laporan salah satu oknum ketua asosiasi perusahaan di Provinsi Kepri ke Polresta Barelang soal proyek itu semua bohong, bahkan cenderung fitnah belaka," kata mantan anggota DPRD Kota

Batam ini. "Setelah kita membuka di website LPSE (layanan pengadaan secara elektronik) Kota Batam tentang proses tender di Dinas PU Kota Batam, sebagian besar perusahaan yang mengikuti lelang, gugur di tahap evaluasi teknis," kata Wardi lagi. Kata dia, sesuai dengan Pepres 54 tahun 2010, ada lima item penting dalam evaluasi teknis, yakni spesifikasi teknis, daftar personil inti, daftar peralatan, metode pelaksanaan dan time schedule. Semua itu, jelas Wardi, sudah ada di dalam dokumen lelang yang disiapkan oleh Pokja Pengadaan Barang dan Jasa Pemko Batam. "Kalah menang dalam tender di dunia kontraktor itu adalah hal yang biasa. Tetapi selama ini kami menduga, salah satu oknum ketua asosiasi perusahaan di Provinsi Kepri yang telah mengikuti pelelangan proyek baik di Badan Pengusahaan (BP) Batam, Pemko Batam maupun Provinsi Kepri, apabila perusahaannya kalah, maka sang oknum dengan jurus "dewa mabuk" akan sibuk menendang ke segala arah yang ujung-ujungnya itu juga," kata Wardi. Dikatakan Wardi, LPJKD

Provinsi Kepri berharap, oknum ketua asosiasi perusahaan tersebut bisa memperdalam ilmunya kembali agar bisa lebih memahami proses tender di bidang jasa kontruksi sehingga dapat bersikap profesional. Dengan demikian, bisa bersaing di pasar global. "Itu agar jangan sibuk menyalahkan yang nantinya bisa mengarah pada memfitnah orang lain. Itu tidak baik," kata Wardi. Sebelumnya diberitakan, Suparman melaporkan adanya dugaan KKN antara panitia lelang Dinas PU Kota Batam dengan perusahaan pemenang 14 proyek di Dinas PU ke Polresta Barelang, 2 Juni lalu. Laporan itu termasuk terkait dugaan panitia yang meminta fee 10 persen dari nilai kontrak kepada pemenang tender. Diantara ke-14 proyek yang dilaporkan itu adalah, pembangunan jalan di Kampung Becek menuju Kantor Lurah Sei Binti, Dapur 12, Sagulung senilai Rp6.129.159.402,66. Selanjutnya peningkatan jalan Polsek Bengkong senilai Rp2.849.987.514,77 dan peningkatan jalan Bengkong Sadai, Bukit Beruntung senilai Rp3.156.342.166,91. ***

Terus Belajar

Sambungan hal 9 kuliner yang diberi nama "Bakso Kuring". "Ini juga diperoleh dari belajar, yah belajar mencari nama usaha yang bagus dan mudah diingat pelanggan," ujarnya. Menurut pria berbadan subur ini, terkait menu makanan yang akan ditawarkan kepada pelanggan. Itu juga menjadi salah satu kreatifitasnya yang diperoleh dari belajar pada seorang rekannya. Karena tidak mungkin terwujud rasa yang enak kalau tidak belajar dan mendalami tentang makanan tersebut. "Pokoknya kita rajin ta-

ping rencana pengembangan ibukota Kabupaten Bintan di Bintan Bunyu. Kabupaten Lingga sebagai “Ranah Bunda Melayu” sebagai kawasan penghasil di sektor perikanan, perkebunan misalnya karet dan sagu. Khusus sagu sudah lama menjadi “icon” produk tradisional daerah bersejarah in. Sektor kehutanan (arang bakau dan juga hutan produksi bisa dikembangkan). Termasuk areal yang baik untuk usaha agro-industri seperti karet dan kelapa sawit. Sedangkan Kabupaten Kepulauan Anambas memiliki potensi pengembangan yang relatif sama dengan Kabupaten Natuna. Yang perlu diperhatikan adalah pengembangan pusat pemerintahan dan sentra ekonomi maju di Pulau Tarempa. Insya Allah kita memahaminya. ***

nya dan mau belajar kepada yang sudah pandai dan meguasai soal makanan," katanya. Meski usaha kulinernya masih seumur jagung alias

baru dirintisnya, dia berkeyakinan akan tumbuh berkembang dan maju atas kerja kerasnya. "Usaha ini hitung-hitung belajar juga, karena atas ke-

yakian dan sungguh-sungguh menggeluti usaha kuliner ini saya yakin maju dan berkembang. Pokoknya optimis aja, semuanya atas kehendak Tuhan," tuturnya. (tea)


CMYK

BINTAN

11

Selasa,

12 Juni 2012

Oknum PNS Bintan Tersangka Penyelewengan Pupuk Subsidi

Angka Kemiskinan di Bintan Menurun BINTAN (HK) — Dalam lima tahun terakhir ini tingkat kemakmuran di Bintan ini dari waktu ke waktu sudah mendekati angka kemakmuran yang hakiki. Hal ini dibuktikan menurunnya angka kemiskinan di daerah itu sebagai perbandingan, bahwa 5 tahun lalu angka kemiskinan di Bintan mencapai 14,7 persen. "Alhamdulillah dari data Statistik tahun 2011 lalu, angka kemiskinan kita menurun menjadi 5,2 persen. Pemerintah Kabupaten Bintan tetap gencar melaksanakan program-program pengentasan kemiskinan agar dari waktu-kewaktu kita bisa mengantisipasi sekecil mungkin angka kemiskinan tersebut," kata Bupati Bintan Ansar Ahmad pada kunjungan kerja (kunker) di Desa Pangkil, Minggu (10/6) lalu. Bupati mengatakan, kalau tingkat pembangunan di pedesaan berjalan dengan baik, maka masyarakat di desa akan sehat, dan bila di tingkat desa masyarakatnya sehat, maka di kecamatan juga sehat. Kabupaten juga sehat dan Provinsi juga sehat dan akhirnya negara juga akan sehat dan kuat. Ansar juga mengemukakan bahwa pemerintah sangat konsen untuk membangun, mulai pedesaan sampai perkotaan dengan mengedepankan prinsipprinsip pemerataan. "Untuk menjaga keseimbangan itu, maka Pemkab Bintan selalu memberikan perhatian untuk membangun desa dengan memperhatikan berbagai aspek yang diperlukan," ujarnya. (eza)

Pengurus PIKR Layar Berkembang Dikukuhkan TANJUNGUBAN (HK) — Kepala Badan Pemberdayaan Masyarakat Perempuan dan Keluarga Berencana (BPMP KB) Bintan, Kartini mengukuhkan pengurus Pusat Informasi dan Konsultasi Remaja (PIKR) Layar Berkembang, Desa Lancang Kuning, Bintan Utara, Minggu (10/6) lalu. Dalam sambutannya Kartini mengatakan, PIKR Layar Berkembang merupakan PIKR ke-14, merupakan PIKR non sekolah pertama di Bintan. Selama ini PIKR hanya ada di lingkungan sekolah. "Layar Berkembang adalah PIKR non sekolah pertama, yakni atas inisiatif warga. Selama ini PIKR hanya di sekolah SMA saja. Ini salah satu keberhasilan Agusman, selaku penyuluh KB Bintan Utara," kata Kartini. Kelompok remaja terang Kartini, beresiko tinggi terhadap terjadinya kasus-kasus yang berhubungan dengan kesehatan reproduksi seperti pernikahan usia muda, kehamilan yang tidak diinginkan, aborsi, penyalahgunaan narkoba, miras, PMS, HIV/AIDS, pornografi, dan seks bebas. (cw64)

BINTAN (HK) — Seorang oknum pegawai negeri sipil (PNS) Pemerintah Kabupaten Bintan berinisial Gu, ditetapkan sebagai tersangka kasus penyelewengan pupuk bersubsidi milik Pusat Koperasi Distribusi (PKD) Provinsi Kepri. Oleh: Rofik, Liputan Bintan Demikian disampaikan Kapolres Bintan, AKBP Octo Budhi Prasetyo, melalui Kasatreskrim AKP Reonald TS Simanjuntak SIk, di kantornya, Senin (11/6). Sebelumnya polisi telah menetapkan Baharudin, Ketua Pusat Koperasi Distribusi (PKD) Provinsi Kepri (kasusnya dalam persidangan-red) sebagai tersangka. "Tersangka Gu dikenakan wajib lapor 2 kali seminggu. Tersangka setelah diperiksa sangat berperan aktif dalam kasus pupuk bersubsidi tersebut," kata Reonald. Ditanya apakah Gu saat ini ditahan di Mepolres Bintan,

ROFIK/HALUAN KEPRI

LONG MARCH — Ratusan santri dari sejumlah Taman Pendidikan al Quran (TPQ) yang lulus mengikuti ujian beberapa waktu lalu melakukan long march setelah diwisuda, di Masjid Al-Hikmah Desa Teluksasah Serikuala Lobam Bintan, Sabtu (9/6). Reonald menyebut tersangka tidak ditahan dikarenakan selama dalam pemeriksaan penyidik, ia bersifat kooperatif, tidak berusaha menghilangkan barang bukti juga tidak melarikan diri. Seperti diketahui kejadian tersebut berawal ketika polisi menangkap 3 truk bermuatan pupuk pada tanggal 23 Desember 2011 lalu. Saat itu ketiga truk sedang dalam perjalanan

mendistribusikan pupuk kepada petani atau kelompok tani yang berada di wilayah pengecer CV Bintan Delima di Jalan Plamboyan KM 73 Desa Sebong Pereh, Kecamatan Teluk Sebong. Penyaluran pupuk bersubsidi yang telah memenuhi persyaratan tersebut agar menebus pupuk bersubsidi yang telah terdaftar dalam Rencana Definitif Kebutuhan Kelompok (RDKK). Tapi belum sampai di

tempat tujuan, tiga oknum polisi yang berpakaian preman menghentikan truk itu. Dalam penangkapan truk memuat pupuk puluhan ton tersebut, polisi sempat mempermasalahkan surat jalan yang tidak sesuai dengan alamat pengantaran truk. Karena tidak dapat menunjukkan dokumen resmi, alhasil tiga orang supir, termasuk Ketua Pusat Koperasi Distribusi (PKD) Provinsi Kepri

Baharuddin diamankan di Mapolres Bintan. Tidak terima dengan tindakan semena-mena petugas polisi itu, Baharuddin melayangkan surat ke Kapolres Bintan dan ditembuskan ke sejumlah instansi penting seperti Kapolri, Menteri Pertanian, Menteri Perdagangan, Gubernur Kepri, dan Ketua DPRD Bintan untuk mempra peradilankan Polres Bintan.***

60 Imam dan Khatib di Bintan Ikuti Pelatihan BINTAN (HK) — Sebanyak 60 orang Imam dan Khatib SeKabupaten Bintan mengikuti pelatihan yang diadakan Bagian Kesra Setda Kabupaten Bintan di Hotel Halim Tanjungpinang, Senin (11/6). Pelatihan ini dibuka oleh Bupati Bintan Ansar Ahmad, dihadiri Asisten II Pemkab Bintan drh. Elizar Juned, Asisten III Drs.Syaiful Anwar serta Kepala

Kementerian Agama Provinsi Kepri Handarlin Umar. Ansar dalam sambutannya menjelaskan bahwa kegiatan pelatihan ini sangat penting karena seorang Khatib dan Imam memiliki tanggung jawab yang sangat penting di masyarakat, terutama tanggungjawab untuk memakmurkan masjid. “Seorang Imam harus mampu menciptakan dan meng-

hidupkan kembali daya magnet masjid dan musholla dengan program-program dan kegiatan di masjid sehingga dapat menjadi daya tarik tersendiri bagi masyarakat,” kata Ansar. Selain tempat beribadah lanjutnya, keberadaan masjid juga sangat penting bagi masyarakat terutama dalam memperoleh informasi pendidikan, perkembangan dunia Islam

BINTAN (HK) — Direktur Operasional Nirwana Gardens, Aria P Waskita sangat terkesan dengan almarhum Liem Sioe Liong (Om Liem) yang wafat, Minggu (10/6) pukul 15:50 waktu Singapura. Menurutnya Liem adalah sosok pengusaha jaman kemerdekaan 1945 yang tersisa sangat besar jasanya dalam menciptakan lapangan kerja di Bintan. Selain itu, Liem juga sangat gigih dalam menjalankan bisnisnya. "Mr Liem (Liem Sioe Liong) sangat besar jasanya dalam menciptakan lapangan kerja di Bintan. Sebagaimana kita ketahui munculnya ka-

CMYK

wasan industri Lobam, kawasan pariwisata Lagoi, itu semua berkat peranan beliau," kata Aria kepada Haluan Kepri, Senin (11/6). Masih kata Aria, 10 ribu pekerja di Lobam dan 5 ribu pekerja di Lagoi saat ini tentu secara tidak langsung berawal dari usaha Liem semasa membuka hutan di Bintan menjadi kawasan industri mau pun pariwisata.

dan perkembangan pembangunan yang dilaksanakan Pemkab Bintan. “Seorang Imam dan Khatib haruslah mempunyai kapasitas dan kapabilitas sebagai seorang pemimpin dalam sholat,” ujarnya. Keberadaan Imam dan Khatib juga penting bagi pembangunan mental dan spritual, sekaligus dalam pemberdayaan umat.

Ansar juga mengungkapkan bahwa seorang Khatib memiliki kesempatan dalam mencerdaskan umat. Oleh karena itu seorang Khatib harus memiliki bekal yang fresh dan up to date, sehingga harus selalu banyak membaca dan dapat menyampaikan dakwah-dakwah yang segar sesuai dengan perkembangan zaman. (eza)

Om Liem Pencetus Lapangan Kerja di Bintan "Setiap pekerja memiliki pasangan istri atau suami, mempunyai anak. Artinya multiplyer effect dari usaha itu sendiri bisa mencapai 40 ribu penduduk Bintan," jelas Aria. Lebih jauh kata Aria, Pendapatan Asli Daerah (PAD) Bintan selama lebih dari sepuluh tahun ini sekitar 60 persen berasal dari Lagoi. Sehingga setiap jengkal jalan aspal atau pun pembangunan gedung yang dibangun pemerintah secara tidak langsung ada peranan Liem di situ. Ada pun perusahaan di Lagoi menurut Aria yang di-

miliki Liem di antaranya, PT Bintan Manajemen Wisata-

ma (BMW), PT Bintan Resort Cakrawala (BRC) dan Hotel Nirwana Gardens. Sedangkan perusahaan yang berbagi saham adalah Ria Bintan Golf Club, Banyan Tree Hotel dan Angsana Resort. Sedangkan untuk di Lobam adalah PT Bintan Inti Industrial Estate (BIIE) dan PT Surya Bangun Pertiwi (SBP). Kesan lainnya terhadap Liem adalah kegigihannya dan perhatiannya yang besar kepada karyawan, mulai dari tingkatan paling rendah sampai direktur."Saya dulu bukan apa-apa sewaktu bekerja di Pulau Bulan, Batam. Namun ia selalu menyapa saya," kenangnya. Ia berharap generasi sekarang semestinya meniru pola pikir dan pola kerja yang tidak kenal menyerah dari seorang Liem Sioe Liong. Sehingga banyak tercipta pengusaha yang gigih, bukan hanya menjadi pekerja saja, atau karyawan saja. (cw64)


LINGGA

12

Selasa,

12 Juni 2012

Pelaksanaan POPDA Mengecewakan LINGGA (HK) — Badan Pembina Olahraga Pelajar Seluruh Indonesia (BAPOPSI) Kecamatan Lingga kecewa pada panitia pelaksana Pekan Olahraga Pelajar Daerah (POPDA) Kabupaten Lingga.

25 Pelaku UKM Ikuti Pelatihan LINGGA (HK) — Sebanyak 25 pelaku usaha kecil dan menengah (UKM) se-Kabupaten Lingga mengikuti pelatihan Good manufacturing prantice ( GMP ) atau cara produksi pangan yang baik dan gugus kendali mutu ( GKM ) di Hotel Prima, Dabo. Kegiatan yang ditaja Dinas Perindustrian dan perdagangan dan Koperasi ( Disperindagkop ) digelar selama 5 hari, mulai tanggal 10 hingga 14 Juni ini. ” Dengan adanya keahlian dalam pengendalian kualitas dan terbentuknya GMP dan GKM yang handal diharapkan mutu produk olahan akan lebih meningkat dan hasil produk dapat di pasarkan ke luar Kabupaten Lingga,” kata Kepala Dinas Disperindag Lingga Saad, kemarin. Karena itu, ia meminta peserta untuk serius mengikuti kegiatan itu agar produk hasil olahannya berkualitas dan dapat diterima di pasaran lebih luas. Selain itu, bagi para pelaku usaha kecil dan menengah agar mengubah pola pikir ( mindset ) mereka harus diberi motivasi dan bekal ilmu pengetahuan yang cukup agar produk makanan olahan yang di hasilkan tetap menjaga mutu. M. Rahmayadi, Kasi Industri Kimia Agro Industri dan Hasil Hutan, Lingga, menambahlan, pelaku UKM se-kabupaten tercatat sekitar 1266 unit usaha. Tujuan dilaksanakan kegiatan, agar para pelaku IKM dapat meningkat kualitas produk olahan pangan yang di hasilkan."Mengemasnya dengan lebih menarik sehingga dapat di pasarkan keluar dan menjadi produk yang bisa diunggulkan tentunya,"tegasnya Hadir dalam kegiatan tersebut perwakilan, Apindo, Kadinda, MUI, BPOM, Dinas kesehatan, bagian ekonomi Setdakab Lingga, serta pihak kecamatan Se-kabupaten Lingga. ( jfr )

Oleh: Nofriadi Putra, Liputan Lingga Pasalnya, pada pertandingan cabang sepakbola yang digelar kemarin tidak tersedia anggota P3K yang bertugas menangani peMuslim serta yang kecelakaan. Atlite yang membutuhkan pertolongan pertama di lapangan dilakukan oleh official. Ketua BAPOPSI Kecamatan Lingga yang dulu pernah menjadi panitia pelaksana POPDA di Kabupaten Lingga, Armia, mengatakan seharusnya pada setiap cabang olahraga yang sedang berlangsung, panitia sudah menyiapkan anggota P3K yang akan memberikan pertolongan pertama kepada atlit yang butuh pertolongan. " Peserta banyak yang kecewa dengan persiapan panitia, P3Knya tidak siap. Atlit yang cedera tidak dapat perawatan. Namun, P3K baru datang pada pertandingan sepak bola yang berlangsung sore hari. Itu pun sudah ributribut dulu, akhirnya ada atlit

yang komplein," ujar, kemarin. Dikatakan dia, kegiatan POPDA tingkat Kabupaten merupakan ajang yang bergengsi, akan tetapi anggaran Disidikpora untuk biaya akomodasi mulai dari konsumsi, transportasi dan penginapan tidak relevan. Kuota untuk Kecamatan Senayang Rp20 juta, Lingga Utara Rp12 juta, Singkep Barat Rp18 juta, Singkep Rp18 Juta, dan Kecamatan Lingga sendiri Rp8 juta. " Dihitung-hitung kita kewalahan dalam memenuhi baju atlit," terangnya. Armia meniliai, kegiatan POPDA yang diselenggarakan oleh panitia kali ini asal terlaksana, panitia di lapangan baru dapat surat, serta pembukaan dilakukan di Aula Penginapan Anugrah. " Setidaknya kegiatan olahraga ini pembukaanya di lapangan karena ini kegiatan lapangan," jelasnya. Hal lain ditambahkan Armia, pada kegiatan POPDA kali ini juga tidak ada diselenggerakan parade, kalau dibandingkan dengan tahun 2010 lalu, kegiatan kali ini panitianya tidak siap. Bahkan pencairan dana untuk atlit juga lam-

Bakesbangpol Bantah Jalan-jalan dengan LSM LINGGA (HK) — Kepala Bidang Hubungan Lembaga dan Politik Badan Kesatuan Bangsa dan Politik (Bakesbangpol) Kabupaten Lingga, Abdul Jamal, membantah pihaknya jalan-jalan dengan kalangan LSM saat studi banding beberapa waktu lalu. Dikatakannya, kegiatan tersebut merupakan bagian dari pembinaan kepada LSM. Dalam kegiatan itu, menurut Jamal, seluruh peserta dari masing-masing LSM melakukan diskusi dan tanya jawab seputar pembentukan dan kegiatan LSM Dompet Dhuafa. Dari diskusi tersebut, peserta memahami cara bagaimana sebuah LSM bisa tumbuh dan berkembang. " Kegiatan ini bukan main-main, boleh dipertanyakan kepada peserta langsung, kami bantah apa yang beredar di media,"

ujarnya, kemarin. Menurut dia, rumor yang beredar terkait kegiatan itu tidak benar. Kedatangannya ke Dompet Dhuafa dengan sejumlah pengurus LSM dan apaapa yang perlu dimiliki oleh anggota LSM atau Ormas an bernilai positif bagi peserta yang ikut. Jamal menyebutkan, kegiatan tersebut bertujuan agar keinginan tercapai. Di mana seluruh peserta dapat pembekalan un-

tuk menumbuhkembangkan LSM di Kabupaten Lingga agar dapat aktif dan bergerak sesuai dengan apa yang telah didapatkan dari studi banding tersebut. Dikatakan Jamal, memang dari kegiatan tersebut, seluruh peserta diharapkan bisa menerapkan LSM yang mandiri serta siap mengorbankan tenaga, waktu, uang, materi serta seluruh jiwa sosialnya, karena LSM perlu aktif juga. Salah seorang staf Bidang dari Bakesbangpol Kabupaten Lingga, David, mengatakan pada kegiatan tersebut, seluruh peserta juga melakukan kunjungan dan melihat secara langsung korban di Rumah Sakit. Mereka yang didirikan oleh LSM Dompet Dhuafa yang menyediakan layanan perawatan gratis terhadap

warga dan masyarakat yang betul-betul tidak mampu yang diperoleh melalui sumbangan, infak, wakaf, donatur, sponsor dan beberapa perusahaan, terangnya. "Bahkan kita juga mengunjungi sekolah SMART Ekselensi milik Dompet Dhuafa yang menyediakan layanan biaya sekolah gratis terhadap anak-anak yang tidak mampu tetapi mempunyai prestasi," ujarnya. Karena alasan itulah Kesbangpol melakukan kerjasama dengan Dompet Dhuafa, baik itu segi pendidikan, kesehatan, di mana untuk Kabupaten Lingga akan mencari setiap warga yang tidak mampu untuk berobat ke RS terpadu Dompet Dhuafa, serta anak-anak yang tidak mampu untuk melanjutkan sekolah namun memiliki prestasi. (cw60)

NOFRIADI PUTRA/HALUAN

BEREBUT BOLA — Salah seorang pemain dari tim Kecamatan Senayang berebut bola dengan seorang pemain dari Tim Kecamatan Lingga, Senin (12/6). Pelaksanaan POPDA dinilai mengecewakan, karena tidak memiliki kesiapan yang matang. bat, di mana tahun 2010 itu, setelah pertandingan atlit sudah dapat dana. Di tempat berbeda, Ketua Pelaksana POPDA Kabupaten Lingga, Muslim, mengatakan untuk persiapan POPDA kali ini, memang PPTKnya lambat dibentuk, karena anggaran untuk kegiatan ini lambat juga disahkan, serta kegiatan yang diadakan juga bukan kegiatan asalan, " Hanya inilah yang dapat dipersiapkan oleh panitia." ujarnya. Mengenai kesiapan P3K di lapangan, Muslim juga telah melakukan koordinasi, memang pada hari pertama P3K tidak siap, itupun baru ada pada sore hari. Namun, pada

hari ini, P3K sudah stand bay. Ia juga telah menekankan untuk P3K agar selalu stand by pada setiap pertandingan. Dikatakan, penilaian terhadap apa yang sedang dan sudah berlangsung tentu tidak dapat diratapi lagi. Hanya saja, kata Muslim, tujuan kegiatan ini dapat berjalan, yakni untuk mendapatkan atlit yang baik untuk perlombaan POPDA tingkat provinisi. "Secara keinginan kita memang ingin kegiatan ini ada gaunngya. Tapi waktu mepet. Mungkin untuk kedepan yang perlu dipikirkan. Maka dari sekarang kita akan lakukan evaluasi," ujarnya. Diakui Muslim, bahwa da-

lam hal ini untuk evaluasi tersebut akan diadakan dengan intansi terkait, yakni dari BAPOPSI, dengan Kepala Dinas Pendidikan Pemuda dan Olah Raga, untuk membahas bagaimana baiknya kegiatan ini kedepan. Ditambahkan Muslim, menyangkut dana bahwa ia tidak menyalahkan siapa, cuma untuk kedepan perlu diadakan evaluasi, seperti apa kegiatan ini dapat berjalan sesuai dengan yang diinginkan, karena memang kegiatan ini adalah kegiatan bergengsi. Maka dari evaluasi itulah nanti akan bersama-sama dalam membangun negeri ini, salah satunya dari olah raga. ***

Peserta POPDA Dilarikan ke RS LINGGA (HK) — Seorang peserta POPDA ke IV Kabupaten Lingga cabang olahraga lari 5000 m putra yang berasal dari Kecamatan Lingga, pingsan saat mengikuti pertandingan yang baru berjalan setengah putaran. Yoga yang sedang lari tibatiba kejang diperut, dan tumbang di saat pertandingan masih berjalan. Penonton yang melihatkan kejadian itu melarikan Yoga ke RS Lapangan, Daik Lingga. Pertandingan cabang lari 5000 m putra diadakan pada Minggu (10/6) pagi di Daik Lingga. Yoga yang masuk tim Kecamatan Lingga berasal dari Madrasah Aliyah YPKL Lingga ikut serta dalam kegiatan tersebut. Salah seorang rekan official tim dari Kecamatan Lingga, mengaku Yoga pingsan saat pertandingan berlangsung. Ia tergeletak di jalan, lalu ditolong langsung oleh official

yang kebetulan tidak jauh dari lokasi tempat Yoga mengalami pingsang. Saat ditemui di ruang rawat inap Rumah Sakit Daik Lingga, Yoga yang siangnya mengalami pingsan dan tidak sadarkan diri sudah mulai siuman. Namun, tangan kanannya masih tertancap slang infus. Serta beberapa rekan dan teman-teman Yoga yang menemani Yoga sejak dari siang. Laki-laki usia 14 tahun yang mempunyai nama lengkap Yoga Purnama Rendi, mengaku ia masih kelas I MA YPPKL, di mana untuk cabang lari 5000 meter ia terpilih mewakili atlit dari Kecamatan Lingga. Namun, ia sebelumnya memang pernah mengalami penyakit lever, akan tetapi hal itu memang tidak dicek dulu di lapangan saat hendak melakukan pertandingan. "Alhamdulillah udah mendingan. Tadi kambuh setelah

lari, pertengahan pertandingan perut saya sakit, sudah tidak sadar lagi" ujarnya. Teman Yoga, Ramdan, mengaku saat ini Yoga sudah mendingan, walau masih terkapar di rumah sakit.Tadi memang Yoga belum sadar, memang saat ini staminanya kurang. "Mudah-mudahan Yoga lekas sembuh, takutnya sakitnya itu Pak," terangnya. Di tempat yang berbeda, Muslim, mengatakan bahwa Yoga yang mengalami cedera pada saat pertandingan dapat diatasi dan diserahkan serta dapat diatangani oleh dokter di Rumah Sakit Lapangan Daik Lingga. Serta dari panitia juga telah mengecek ke Rumah Sakit. Dikatakannya, selaku panitia turut prihatin dengan apa yang dialami oleh Yoga atlit lari 5000 meter yang berasal dari Daik Lingga."Untuk biaya pengobatan ditanggung panitia," ujarnya. (cw60)


13

NATUNA Selasa,

12 Juni 2012

Ilyas: Kadis Mantan Napi Qualified Empat Kandidat Rebutan Ketua KNPI RANAI (HK) — Empat kandidat calon ketua Komite Nasional Pemuda Indonesia (KNPI) Natuna rebutan untuk menjadi pemenang dalam Musyawarah Daerah (Musda) IV KNPI Natuna 15-16 Juni nanti. Mereka adalah, Eriyanto, Sofyan, Harken dan Hariadi. "Sebagai panitia pelaksana, saya senang semakin banyak kandidat ketua. Irlizar Sebab akan meningkatkan kualitas dan dinamika musda nantinya," ujar Ketua Panitia Pengarah Musda DPD KNPI Natuna, Irlizar, Senin (11/6). Ia mengatakan, keempat nama itu memang santer dibahas di tingkat Organisasi Kepemudaan (OKP) yang ada di Natuna. Kendati begitu, bukan tidak mungkin terdapat nama lain yang bakal meramaikan bursa pemilihan. Bagi Irlizar, sebagai ketua pengarah, pihaknya berharap musda berjalan dengan aman dan lancar. Selanjutnya, musda bisa menghasilkan rumusan program kerja dan rekomendasi yang bisa mendorong percepatan pembangunan Kabupaten Natuna. Disinggung soal kretaria calon, Irlizar menyatakan, sesui draf yang tengah disusun, calon ketua minimal didukung oleh empat OKP, berumur tidak melewati 40 tahun dan pastinya berdomisili di Natuna. "Dukungan itu tentu berdasar kan surat rekomendasi ter tulis dari masing-masing dewan pimpinan cabang OKP itu sendiri," tuturnya. (leh)

Bupati Dinilai Lamban RANAI (HK) Calon Direktur Perusahaan Daerah Natuna, Purboyo menilai Bupati Natuna Ilyas Sabli lamban memilih direktur perusda. Padahal, nama-nama yang lolos seleksi sudah diserahkan jauh hari oleh Sekretaris Daerah (Sekda) Natuna, Syamsurizon. " S e h a r u s ny a s e k a r a n g s u d a h d i u m u m k a n . Apalagi masa jabatan pelaksana tugas (Plt) direktur perusda akan berakhir bulan depan," kata Purboyo, Senin (13/6). Pria yang hobi membaca ini mengaku pasrah dengan ketidakpastian kapak pengumuman hasil seleksi direktur perusda. Ia juga memper tanyakan, kenapa proses seleksi terkesan terburu-buru sementara untuk memutuskan malah diperlambat. "Saya berharap Pak Ilyas cepat memutuskan. Soal siapa yang terpilih bagi saya tidak masalah, asalkan keputusan itu objektif, bukan didasari unsur KKN," tutur Purboyo. Sebelumnya. Kepala Bagian Ekonomi Sekretariat Daerah K abupaten Natuna, Beni Suparta menyebutkandaftar nama calon direktur Perusda yang diserahkannya kepada Sekda Natuna sebanyak tujuh orang. Mereka adalah Suparman, Bukhori, Purboyo, Amdat, Raja Heru, Abubakar, dan Kartubi. (leh)

RANAI (HK) — Bupati Natuna Ilyas Sabli mengaku mempertahankan kepala dinas yang pernah menikmati dinginnya penjara (mantan narapidana) karena dinilai memiliki kemampuan (qualified) memimpin Satuan Kerja Perangkat Daerah (SKPD).

Sebab kadang mereka terlibat karena sebagai penanggungjawab administrasi," kata Ilyas memberikan pembelaan terhadap kadis yang berstatus mantan napi tersebut. Ilyas pun menegaskan, dirinya selalu memberikan pembinaan kepada aparatur yang ada di pemeri Ini bukan persoalan ke-

teladanan atau tidak, tapi kita mengikuti aturan dan profesionalisme kerja. Jadi bagi saya tidak ada masalah lah, sebab kita juga selalu memberikan pembinaan kepada yang bersangkutan, sehingga mereka itu tidak masuk penjara lagi," ujarnya.

Ilyas

Terpisah, Ketua Laskar Anti Korupsi Indonesia (LAKI) Pejuang cabang Natuna Khaidir Candra menilai kepala dinas yang berstatus mantan narapidana akan kesulitan menjalankan programnya. Pasalnya, masyarakat tidak akan mempercayai ma-

syarakat meski sebagus apa pun program yang dibuatnya. " Hukum masyarakat itu lebih susah hilangnya ketimbang hukuman yang diberikan negara. Kalau hukuman yang diberikan negara, paling waktunya seberapa lama dia dihukum, tapi kalau hukuman masyarakat, selamanya," katanya. (sfn/cw61)

Oleh: Sholeh Ariyanto, Liputan Natuna Sikap itu dianggap Ketua Laskar Anti Korupsi Indonesia (LAKI) Pejuang, Khaidir Chandra sebuah tontonan seorang pemimpin yang tidak memberi tauladan dan menciderai rasa kebencian masyarakat terhadap para koruptor. "Saya angkat mereka karena memang tidak ada larangan kalau mantan napi jadi kepala dinas," ujar Ilyas di Penginapan Ajo Basamo, Ranai, Senin (11/6). Kepala dinas yang berstatus mantan narapidana di lingkungan Pemkab Natuna ada dua orang yakni Ysl dan Sgp. Keduanya ditunjuk sebagai kepala dinas saat mutasi pejabat eselon II beberapa waktu lalu. Ilyas berdalih kalau mantan napi yang diangkatnya jadi kepala SKPD di lingkungan pemerintahannya itu memiliki kemampuan untuk memimpin kedinasan. Mantan Sekretaris Daerah Natuna ini juga membela mantan napi yang jadi kepala dinas bahwa belum tentu yang bersangkutan menggarong uang negara. "Begini, kalau masyararakat mendengar seorang korupsi kan kesannya seolaholah yang bersangkutan telah menilep uang negara. Tapi tidak semuanya seperti itu.

FATHURRAHMAN/HALUAN KEPRI

JALAN RUSAK — Jalan Agus Salim, Kelanga rusak parah. Sebuah mobil melintasi jalan rusak tersebut, Senin (12/6).

Jalan Rusak Mengundang Maut RANAI - Warga mengeluhkan jalan rusak yang tidak kunjung diperbaiki, terutama di jalan Kelanga Agus Salim. Padahal kendaraan pengangkut pasir dan coral selalu melewati kawasan ini. "Kita warga juga khawatir, jalan rusak ini berpotensi mengundang maut," ungkap Agus Salim, warga Kelanga, Senin (11/6) Agus mengatakan, Jalan Kelanga itu belum berumur satu tahun, tapi sudah rusak. Katanya, kondisi ini disebabkan oleh mutu jalan yang tidak memenuhi standar jalan raya. Ia mengungkapkan, pemicu bisa jadi proses penimbunan dan pengerasan yang dilakukan oleh kontraktor kurang standar dan bermutu. Sehingga ketika diaspal, kualitas jalan cepat rusak. "Menurut saya dulu penimbunannya kurang maksimal. Sebab tepat di jalan yang rusak ini terdapat mata air,

jadi masih jalan itu masih berair tapi tetap saja diaspal," katanya. Selain itu, mobil-mobil bermuatan berat sering melintasi daerah ini, Kondisi ini tidak sanggup diterima oleh kemampuan jalan tersebut. "Sudahlah pengerjaannya tidak bermutu, kemudian bebannya terlalu berat. Ya cepat hancur lah jalannya," protes Agus. Agus mengatakan lagi, dengan kondisi jalan tersebut, maka kemungkinan terjadinya kecelakaan bagi pengendara sangat besar, khususnya bagi penegndara yang belum mengetahui bahwa jalan tersbut rusak dan para pengendara yang melintas pada malam harinya. Saridi (52), warga lain mengatakan, adanya kerusakan jalan tersebut cukup mengganggu kenyamanan warga. Khususnya yang bertempat tinggal di pinggir jalan. Sebab saat siang hari lagi

panas, jalan tersebut berdebu dan pada saat hujan jalan raya itu menjadi berlumpur. "Panas berdebu, hujan berlumpur dan licin. Sangat tidak menyamankan," katanya. Agus dan Saridi sepakat mengatakan bahwa pemerintah tidak memperhatikan kondisi jalan itu. Hal ini terbukti, mulai dari kepala desa, camat dan pejabat lainnya setiap hari melintas tetap acuh tak acuh dengan kondisi tersebut. Saya melihat tingkat kepekaan pelayan masyarakat di Natuna ini sangat rendah. Sungguh sebuah kondisi yang tidak menguntungkan bagi masyarakat. Sebenarnya saya cukup iri dengan daerah lain di Indonesia yang pejabatnya punya kepekaan tinggi terhadap persoalan masyarakat," ujarnya. (cw61)

Pariwisata Natuna Terus Berbenah RANAI (HK) — Pemerintah dan kelompok gerakan sadar wisata di Kabupaten Natuna terus membenahi program, kegiatan serta sarana dan prasarana pendukung bagi kemajuan pariwisata Natuna. Pembenahan itu dimulai dari Sumber Daya Manusia (SDM), Natuna. Yakni memperbanyak intensitas pelatihan bagi para

genarsi muda tentang kepariwisataan baik di Ranai sendiri maupun yang dikirim ke luar daerah.

WIRA

NATUNA selain terkenal dengan sumber daya alamnya yang melimpah, juga sangat kaya akan keindahan alamnya. Seperti Keindahan Pulau Senoa, yang sangat cocok dijadikan objek wisata bahari.

Hal itu dilakukannya untuk meningkatkan mutu SDM di bidang kepariwisataan, mulai dari perhotelannya, juru pandu sampai pada pengenalan sarana dan prasarananya. Kepal Dinas Pariwisata, Syamsul Hilal mengatakan, selama ini pihaknya terus berbenah. Khusunya, di bidang SDM serta kegiatan-kegiatan yang berindikasi kepada meningkatnya potensi pariwisata Natuna. Kegiatan tersebut meliputi, pelestarian hewan langka seperti penyu dan pelestarian obyek-obyek yang berpotensi budaya. "Yang jelas kita terus melakukan pembenahan secara perlahan-lahan, terutama sekali menumbuhkan kesadaran masyarakat dengan pariwisata. Hal itu kita terus dibangun agar warga juga tergugah untuk menjaga potensi wisata. Disamping itu perlu diberi pemahaman pariwisata bisa mendorong kemajuan ekonomi, pendidikan dan pendapatan derah," katanya.

Tidak hanya itu lanjutnya, pihaknya perlahan-lahan melakukan pembenahan terhadap tempat-tempat wisata seperti pengelolaan Pulau Senoa yang memiliki keindahan luar biasa dan memiliki daya tarik tersendiri bagi para pengunjungnya. Seperti penangkaran penyu, pasir putih dan terumbu karangnya yang sangat mempesona. Nah hal-hal sperti itu kita coba lestarikan perlahan-lahan," ujarnya. Hilal mengatakan lagi, demikian juga dengan budaya Natuna. Pihaknya juga terus berbenah dengan cara melestarikan budaya asli Natuna dan dengan memperkenalkannya ke luar daerah melalui festival atau iven-iven budaya. "Begitu juga di bidang kebudayaan kita sedikit demi sedikit berupaya melakukan perbaikan dan publikasi ke luar daerah dengan turut mengikuti berbagai fesytival seni yang diselenggarakan di luar daerah, seperti tari-tarian dan alat musik khas Natuna," katanya. (cw61)


CMYK

CMYK

Selasa 12 Juni 2012

PEMIMPIN Redaksi Haluan Kepri memberikan ucapan selamat kepada kedua pengantin.

14

MEMPELAI pria menyematkan cincin kawin ke jari tangan mempelai wanita.

KEDUA mempelai Soffia dan Denny memperlihatkan buku nikah.

PEMIMPIN Redaksi dan Wakil Pimpinan Perusahaan Haluan Kepri meninggalkan lokasi pesta.

PEMIMPIN Redaksi beserta istri dan Wakil Pimpinan Perusahaan Haluan Kepri foto bersama.

PEMUKULAN gong oleh Sekdaprov Kepri, Suhajar Diantoro.

AMIR Husin memberikan piala kepada para pemenang lomba.

Pemred Haluan Kepri Hadiri Pernikahan Soffia dan Denny

PEMIMPIN Redaksi Haluan Kepri sedang menikmati hidangan.

MANAGEMENT Haluan Kepri, diwakili Pemimpin Redaksi (Pemred) H. Ahmad Zulkani menghadiri pernikahan putri ketiga Bagindo Nasir Koto dan Ely Erdawati, Soffia dengan Denny Umbara, putra pertama pasangan H.Harun.AS dan Yani Kamil yang berlangsung khikmat dan meriah di kediaman memperlai wanita, Jalan Pantai Impian Gang Bawal I Nomor 17, Tanjungpinang, Minggu (10/6). Selain Pemred bersama keluarga, pernikahan karyawati PT Putra Nusa Jaya Sejati dan Karyawan Telkom Proferty Batam tersebut dihadiri Wakil Pimpinan Peru-

KEDUA Mempelai sungkem kepada kepada kedua orang tua.

KATA sambutan sekaligus membuka acara pencanangan gerakan membaca oleh Sekdaprov Kepri Suhajar Diantoro.

AMIR Husin berjabat tangan dengan Andi F Noya usai acara.

sahaan Haluan Kepri Indra Helmy yang juga kakak mempelai perempuan. Kepala Perwakilan dan Kepala Biro Redaksi Haluan Kepri Tanjungpinang dan Bintan, Rusmadi dan Ramli beserta seluruh karyawan dan karyawati. Prosesi pernikahan dimulai dari malam berinai, pernikahan, resepsi hingga diakhiri dengan acara adat malam Barantam yang dikordinir keluarga besar Persatuan Keluarga Padang Pariaman (PKDP) Kota Tanjungpinag. (**)

Narasi : Darul Foto: Sutana

KATA sambutan oleh Kepala Badan Perpustakaan dan Arsip Daerah Provinsi Kepri, Amir Husin.

TALK show Andi F Noya bersama penulis novel Negeri 5 Menara Ahmad Faudi (Alif).

Pencanangan Gerakan Membaca Provinsi Kepri UPAYA menumbuh kembangkan minat membaca masyarakat dan memotivasi generasi-generasi muda baik dari SD, SMP, SMU dan Mahasiswa agar lebih gemar membaca, Pemerintah Provinsi Kepulauan Riau melalui Badan Perpustakaan dan Arsip Daerah Provinsi Kepulauan Riau menggelar Kegiatan Pencanangan Gerakan Membaca. Kegiatan tersebut juga disejalankan dengan Pengukuhan

PENANDATANGANAN pengukuhan pengurus daerah Gerakan Pemasyarakatan Minat Baca (GPMB) oleh Sekdaprov Kepri Suhajar Diantoro.

CMYK

Pengurus Daerah Gerakan Pemasyarakatan Minat Baca (GPMB) yang diselenggarakan di Hotel Bintan Beach Resort (BBR) Tanjungpinang, Jumat (8/6) lalu. Dalam kegiatan ini juga disertai Talk Show bersama Duta Baca Indonesia, Andi F Noya. Sedangkan untuk peserta dihadiri oleh jajaran SKPD Provinsi Kepri, anggota dewan Provinsi Kepri, Fraksi-fraksi, Kepala Sekolah, Guru-guru, LSM, tokoh masyarakat

serta pelajar dari tingkat SD sampai mahasiswa dengan jumlah peserta 700 orang. Kegiatan ini bertujuan untuk memicu minat baca masyarakat, meningkatkan dan mengembangkan minat baca masyarakat serta mengerti fungsi Perpustakaan yang ada di wilayah Provinsi Kepri.***

Narasi : Zuki Foto: Zuki


PENDIDIKAN

15

Selasa,

SPMB Poltek Batam Masih Buka 2 Gelombang Lagi BATAM (HK) — Seleksi Penerimaan Mahasiswa Baru (SPMB) di Politeknik (Poltek) Negeri Batam, masih dibuka dua gelombang lagi, yakni gelombang keempat pada bulan Juni ini dan terakhir gelombang keenam pada bulan Juli mendatang. Sedangkan untuk gelombang kesatu, dua dan tiga, telah dibuka sejak Maret, april dan Mei lalu.

Menurut Head of Division Academic Poltek Negeri Batam, Bambang Hendrawan, untuk jalur masuk di Poltek Negeri Batam mengguna-

kan beberapa cara, diantaranya Ujian Masuk Politeknik Negeri Batam (UMPB), Jalur Masuk Pengakuan Pembelajaran Lampau (PPL), Ujian Masuk Politeknik Negeri (UMPN), dan Penelusuran Minat Dan Kemampuan (PMDK), serta program Bidik Misi 2012. Sementara untuk jumlah calon mahasiswa yang dibutuhkan Poltek

12 Juni 2012

Negeri Batam pada tahun ajaran ini, kata Bambang, untuk kelas reguler sebanyak 510 mahasiswa dan bagi karyawan/shift sore sebanyak 390. Namun jumlah untuk karyawan lebih banyak dibanding tahun sebelumnya, yang hanya 240 orang saja diterima. Sedangkan jurusan yang diterapkan, berupa program bidang studi D3 A k u t a n s i , Te k n i k M e s i n , Te k n i k E l e k t r o n i k a d a n Tek nik Informatik a. Namun Poltek juga menyediakan

DOK/HALUAN KEPRI

POLTEK BATAM — Hingga saat ini SPMB Politeknik (Poltek) Negeri Batam masih masih membuka SPMB untuk gelombang keempat dan kelima hingga 14 Juli mendatang. SPMB ini di Poltek menggunakan jalur UMPB, PPL, UMPN, PMDK, dan hingga program jalur Bidik Misi 2012.

program D4 untuk bidang jurusan Administrasi Bisnis Terapan, Akutansi Menagerial, Teknik Multimedia & Jaringan, ser ta Tek nik Mek atronika. "Kalau untuk kelas kita menyediakan kelas reguler sebanyak 17 kelas dan bagi yang karyawan 13 kelas," ujarnya Kepada Haluan Kepri, Senin (11/6). Diakui Bambang, untuk jumlah calon mahasiswa yang mendaftar belum maksimal seperti jumlah yang telah ditargetkan pihaknya, yakni program reguler berkapasitas 510 orang. Namun baru 200 orang yang mendaftar. Sedangkan bagi kelas karyawan ditargetkan 390 orang, baru mendaftar hanya 130 orang dari berbagai jurusan. "Kemungkinan akan bertambah lagi menunggu pendaftaran gelombang kelima pada bulan juli mendatang, tuturnya lagi. (cw66)

6.018 Siswa Tak Tertampung Batam Masih Kekurangan 150 RKB BATAM (HK) — Sebanyak 6.018 Siswa bakalan tak tertampung pada Penerimaan Peserta Didik Baru (PPDB) tahun ini untuk jenjang SD/MI, SLTP, dan SLTA, terutama bagi sekolah negeri. Jumlah tersebut diantaranya sebanyak 1.948 calon siswa SD, 2.840 calon siswa SLTP dan 1.230 calon siswa SLTA. Oleh: Arment , Liputan Batam Dari estimasi jumlah siswa yang tak tertampung tersebut diperkirakan sekolah di Batam masih membutuhkan sekitar 150 Ruang Kelas Baru (RK), untuk SD dibutuhkan sebanyak 48 RKB lagi, SLTP 71 RKB dan SLTA sebanyak 31 RKB. Namun dengan asumsi rencana daya tampung (RDT) perkelas diisi

sekitar 40 siswaan. Berdasarkan data didapat dari Dinas Pendidikan (Disdik) Kota Batam, bahwa daya tampung dimiliki sekolah SD, SLTP dan SLTA di Batam saat ini hanya memuat 31.668 kursi tersedia dengan rincian untuk SD/MI sebanyak 13.402 kursi, SLTP sebanyak 10.562 kursi, dan

SLTA sebanyak 7.704 lulus SLTA hanya kursi. 6.386 kursi saja," ujar Sementara jumlah Kepala Disdik Kota siswa wajib sekolah Batam, Drs Muslim mencapai 37.686 siswa, Bidin, menjawab dengan rincian lulusan Haluan Kepri, Senin TK dan non TK berjum(11/6). lah 15.350 siswa yang Menurut Muslim, melanjutkan ke jenjang dari RKB yang ada Muslim SD, dan 13.402 siswa sebenarnya Batam lulusan SD yang akan melan- sudah mencukup, asalkan jutkan jenjang SMP. Sedang- masyarakat dapat memegakan untuk lulusan SMP akan ng tiga aturan yang disyaratmasuk kejenjang SLTA ber- kan Disdik, yakni pertama jumlah 8.934 siswa. memasukan anaknya seko"Jumlah kursi yang ter- lah harus sesuai dengan prosedia itu sudah ditambah gram wajib belajar, yakni SD dengan ruang kelas baru yang dari usia 7 tahun hingga 9 telah kita bangun sebelum- tahun. Serta kedua, orang tua nya, makanya perbandingan tidak memilih anaknya harus SMP yang lulus hanya 8.934 sekolah yang dekat dengan siswa, namun daya tampung rumah, dan yang ketiga tidak dimiliki mencapai 10.562. memaksakan diri anaknya Begitu juga untuk daya tam- harus bersekolah di negeri, pung SLTA, RKB yang ada karena masih banyak sekodengan yang telah dibangun lah swasta yang lebih baik mencapai 7.704 kursi, tapi dan masih kosong. kursi yang ditinggalkan siswa "Kita selalu menghimbau

masyarakat, kalau anaknya tidak tertampung di sekolah negeri, masukan saja pada sekolah swasta. Kalau masih memaksakan masuk sekolah negeri, sudah pasti kasus kekurangan RKB ini akan selalu terjadi di sekolah negeri. Yang pada akhirnya, RKB di sekolah swasta banyak yang kosong, kan kasihan," kata Muslim. Maka dari itu, ia meminta pihak swasta jugaharus punya komitmen mengurangi biaya pembangunan dan uang komite jangan terlalu mahal dari sekolah negeri supaya biaya sekolah ini dapat terjangkau oleh masyarakat. "Kan pemerintah sudah membantu biaya operasional sekolah swasta ini, seperti insentif guru dan bantuan dana BOS setiap bulannya, masa harus membebani lagi siswa dengan biaya yang tinggi," jelasnya.***

Jumlah Siswa Bakal Tak Tertampung Pada PPDB 2012 Sekolah

Calon Siswa

Daya Tampung

Tak Tertampung

1. Lulusan TK dan Non TK Masuk SD 2. Lulusan SD Masuk SLTP 3. Lulusan SMP Nasuk SLTA

15,350 orang

13,402 orang

1,948 orang

13,402 Orang

10,562 orang

2,840 orang

8,934 orang

7,704

1,230 orang

Total

37,686 Orang

31,668

6,018 Orang

Kekurangan RKB 1. SD 2. SLTP 3. SLTA

Butuh 48 RKB Butuh 71 RKB Butuh 31 RKB

Catt : Estimasi rencana daya tampung (RDT) perkelas diisi 40 siswaan Solusi alternatif menyiasati kekurangan RKB - Melakukan Doble Shift - Menambah RK dan Unit Kelas Baru (USB) SD Maupun SLTP Sumber Disdik Kota Batam

Dari Pencanangan SRA di Batam Konsep Mengadopsi UU Perlindungan Anak BATAM (HK) — Seiring dengan lahirnya Undang-undang Perlindungan Anak (UUPA), maka muncul pula konsep Sekolah Ramah Anak (SRA). Konsep ini mungkin masih dinilai baru di telinga pendidik dan stakeholder kependidikan, sehingga belum banyak diterapkan. Apalagi di dunia pendidikan begitu banyak konsep dan pendekatan pendidikan yang ditawarkan selama ini. Menurut Komisioner KPPAD Kepri, Erry Syahrial, bahwa program SRA ini diadopsi dari UUPA dan prinsip-prinsip perlindungan anak. dengan tujuan agar sekolah memperhatikan suasana yang kondusif bagi tumbuh kembang anak didik, serta terjaminnya pemenuhan dan perlindungan hak-hak anak, bebas dari berbagai bentuk ancaman kekerasan, baik fisik, psikologis maupun seksual sehingga anak merasa nyaman dan aman dalam belajar. Selain faktor manusianya seperti kepsek, guru dan siswa, lanjut Erry, indikator lain sekolah ramah anak adalah menyangkut kurikulum, bahan ajar (buku) dan proses belajar mengajar. Bila sudah ramah anak, maka ia yakin, tidak ditemui lagi buku atau LKS yang mengandung unsur pornografi dan kata-kata yang tidak pantas. Begitu pula indikator lainnya, seperti sarana dan infrastruktur sekolah yang ramah dan tidak membahaya-

kan siswa. misalnya gedung sekolah, pagar, tangga, dan jalan aman dari bahaya. Sementara indikator selanjutnya, kata Erry, adanya partisipasi anak atau suara anak didengarkan. "Begitu pula dalam membuat kebijakan/aturan di sekolah harus pro anak didik. Dan lingkungan sekitar sekolah juga menjamin keamanan dan kondusif, misalnya zona merah, angkutan sekolah dan lainnya. Adanya ruang bagi siswa berkreasi untuk menyalurkan potensi lewat kegiatan-kegiatan yang bermanfaat, dan ada bagi siswa untuk konsultasi untuk menyampaikan masalahnya, misalnya dengan guru BK atau BP dan lainnya," jelas Erry. Sementara prinsip lainya dalam perlindungan anak yang menjadi rambu-rambu bagi guru adalah non diskriminasi, serta kepentingan terbaik bagi anak (the best interest for the child), dan hak kelangsungan hidup dan perkembangan anak (the right to life, survival and development) serta adanya penghargaan terhada pendapat anak (respect for the views of the child). Bila guru sudah menerapkan keempat prinsip ini, dijamin guru bisa melaksanakan pendidikan yang ramah anak dan tidak terjadi kekerasan dalam pendidikan di sekolah. (kppad/men)


CMYK

16 Selasa,

12 Juni 2012

Desa Percontohan Syariat Islam Video Seks DPR Akan Diserahkan ke Polri JAKARTA (HK)— Badan Kehormatan (BK) Dewan Perwakilan Rakyat RI berencana memanggil kembali anggota Komisi IX, Karolin Margret Natasa, untuk meminta keterangan terkait video adegan seks yang dituduhkan melibatkan dirinya. "Nanti kami jadwalkan secepatnya, paling cepat besok. Kami ingin segera klarifikasi ke Beliau (Karolin)," kata Ketua BK M. Prakosa di Gedung DPR, Senin 11 Juni 2012. Prakosa mengatakan BK sudah meminta keterangan dari ahli telematika untuk menyelidiki video tersebut. "Kemiripannya 45 persen," kata dia. "BK akan menelusuri tuntas, ada yang mengatakan mirip dia," lanjutnya. Prakosa mengatakan, untuk memastikan siapa orang yang ada di video itu, BK akan meminta polisi untuk menyelidikinya. "Untuk memastikannya harus ada analisa digital forensik di Polri. Nanti kita lihat," kata Prakosa. Namun demikian, tambah Prakosa, keputusan untuk menyerahkan video itu ke kepolisian masih menunggu hasil pemeriksaan BK terhadap Karolin. "Kami kan belum mendengar keterangan KMN. Tidak tertutup kemungkinan akan dianalisa di bagian digital forensik Polri. Tapi belum ada keputusannya, kami masih tunggu keterangan KMN," kata dia. Karolin sendiri telah menyatakan siap diperiksa BK. Anggota Komisi IX dari Fraksi PDI Perjuangan itu menegaskan wanita dalam video itu bukanlah dirinya. Soal ketidakhadirannya s a a t d i p a n g g i l B K , i t u k a r e n a k o n d i s i k esehatannya yang terganggu. "Badan Kehormatan DPR memang memanggil saya dengan melayangkan surat. Saya membalas dengan sebuah surat permohonan penundaan karena kondisi kesehatan saya. Surat balasan saya itu dilengkapi dengan surat keterangan sakit," kata Karolin, di Jakarta, 7 Juni 2012 lalu.(vvn)

Karolin Margret

CMYK

BANDA ACEH (HK) — Pemerintah Kabupaten Simeulue, Provinsi Aceh, membuat desa percontohan pelaksanaan syariat Islam, sehingga sosialisasi penerapan hukum-hukum agama itu bisa menyeluruh di tengah masyarakat. Asisten III Setdakab Kabupaten Simeulue, Sarman Jayadi di Sinabang, Senin menyatakan, realisasi penerapan syariat Islam di daerahnya baru mencapai 50 persen, sehingga perlu sosialisasi lebih optimal. Ia menyatakan hal itu ketika meresmikan pelaksanaan program sosialisasi Syariat Islam percontohan tahap ketiga di Desa Jaya Baru, Kecamatan Salang. "Realisasi pencapaian syariat Islam di Simeulue, sebenarmya belum mencapai 50 persen, paling ada 40 persen. Maka perlu dilakukan sosialisasi dan pembinaan secara berkesinambungaan," katanya. Lebih lanjut kata Sarman Jayadi, diperlukan upaya bersama antara pemerintah, terutama Dinas Syariat Islam

dan warga Simeulue. "Kita upayakan antara pemerintah dan warga lebih maksimal, menerapkan peraturan resmi ini, dengan memulai dari kita semua, keluarga, tetangga dan dalam desa itu sendiri," tegasnya. Untuk memotivasi penerapan syariat Islam di Kabupaten Simeulue, pihak Dinas Syariat Islam setempat melakukan program lanjutan, sosialisasi di desa percontohan meliputi pembinaan pembekalan pemantapan dan peraturan tentang hukum-hukum agama. Bahkan, Dinas Syariat Islam, selain penegakan hukum dan peraturan Islam, juga akan melakukan upaya lain untuk membangkitkan motivasi setiap desa setelah sosialisasi tersebut, seperti program lomba desa terbaik, yang

ANTARA

BAGI BUKU — Petugas Wilayatul Hisbah Dinas Syariat Islam membagikan buku agama ajakan "kembali ke mesjid" kepada warga mengenakan celana ketat saat terjaring razia Syariat Islam di kawasan Mesjid Raya Baiturrahman, Banda Aceh, Rabu (22/6). telah pemberlakuan peraturan syariat Islam secara kaffah. "Selain pelaksanaan program sosialisasi ini, untuk pelaksanaan implementasi syariat Islam sehari-sehari, terutama dalam

desa akan kita evaluasi dalam perlombaan. Bagi yang menang dan benar-benar telah melaksanakannya, berhak bertanding ke tingkat provinsi," kata Kepala Dinas Syariat Islam Simeulue

Hasbi Hendra. Menurut dia, program tersebut merupakan lanjutan tahap ketiga sejak 2010, namun pihaknya belum bisa melakukan sosialisasi seluruh desa. (ant)

Santunan Kecelakaan Kerja Harus Beri Hidup Layak JAKARTA (HK)— Santunan kecelakaan kerja seharusnya mampu memberi jaminan kehidupan yang sama layaknya sebelum peristiwa kecelakaan terjadi. Demikian dikatakan Direktur Utama PT Jamsostek, Hotbonar Sinaga dalam diskusi Jaminan Kecelakaan Kerja dan Jaminan Kematian di Jakarta, Senin (11/6). Ia mengatakan, di sisi lain besaran santunan kecelakaan kerja sangat tergantung pada besaran upah yang dilaporkan ke PT Jamsostek. Hotbonar memberi contoh, jika seorang pekerja mengalami kecelakaan kerja sehing-

ga merengut nyawahilangan nyawa tidak nya, maka diharapakan pernah tergankan santunan yang tikan, tetapi hendakdidapat pekerja ternya pengusaha bisa sebut dapat menjamengantispasi akibat min kehidupan yang dari risiko kerja, relatif sama bagi ahli seperti kecelakaan, kewarisnya. matian, tua, dan peme"Minimal santuliharaan kesehatan. nan tersebut bisa Namun, pada kenyatamemberi jaminan Hotbonar annya besaran upah kehidupan yang lasangat menentukan yak bagi ahli waris beserta besaran santunan yang bisa anak-anaknya, seperti sekolah diberikan kepada ahli waris. dan kebutuhan sehari-hari," Terdapat sejumlah contoh kata Hotbonar. dimana PT Jamsostek memberi Harapan tersebut merupa- santunan hingga Rp1,6 miliar kan bentuk ideal dari tujuan pada ahli waris korban kecejaminan kecelakaan kerja ka- lakaan pesawat di Gunung Salak, rena pada kenyataannya ke- tetapi di sisi lain terdapat juga

santunan yang hanya puluhan juta karena upah yang dilaporkan bukan sebenarnya. Skema santunan kecelakaan kerja bagi korban yang meninggal akibat kecelakaan kerja adalah 48 x upah yang dilaporkan + Jaminan Hari Tua + Rp2 juta uang pemakaman + Rp4,8 juta (jaminan berkala Rp200 ribu selama 24 bulan yang dibayarkan sekaligus sesuai PP No.53/2012 yang baru dan berlaku 23 April 2012 lalu). Sementara Chazali menyatakan rancangan peraturan pemerintah (RPP) tentang jaminan sosial nasional sudah selesai. Diakuinya, khusus untuk aturan kecelakaan kerja dan kematian

sebagian besar diadopsi dari UU No.3/1992 tentang Jaminan Sosial Tenaga Kerja. Hal itu terpaksa dilakukan karena UU tentang Sistem Jaminan Sosial nasional (SJSN) tidak mengatur secara detil tentang kecelakaan kerja dan kematian. Namun di sisi lain dia memaparkan sejumlah perbaikan seperti pegawai yang diberhentikan kerja bukan karena pensiun masih tetap mendapat perlindungan jaminan sosial selama enam bulan, sementara pensiunan harus menanggung iuran sebesar 0,3 persen dari uang pensiun yang diperolehnya. (ant)


CMYK

17 Selasa,

12 Juni 2012

Helga Marina Putri Customer Service Bank Riau Kepri Syari'ah

Mengalir Seperti Air KATA-kata itulah yang tertanam dan menjadi filosofi sehari-hari oleh gadis berparas cantik khas Melayu asal Tanjungpinang ini dalam menjalani aktivitas dan kesibukannya. Sebagai seorang Customer Service di Bank Riau cabang Daik Lingga bukanlah pekerjaan yang ringan, namun perempuan yang biasa disapa Egha memaknai kata-kata itu sebagai filosofi yang telah membawanya mengalir sampai kepada apa yang ia citakan selama ini yakni sebagai pegawai sebuah Bank. "Saya suka air, karena air itu salah satu sifatnya adalah mengalir" ujarnya.

DEMO PU — Aktivis Himpunan Mahasiswa Islam (HMI) TanjungpinangBintan menggelar demo di Kantor Pekerjaan Umum (PU) Provinsi Kepri di Jalan DI Panjaitan Km 7 Tanjungpinang, Senin (11/6). Mereka mempertanyakan belum tuntasnya proyek pembangunan kantor pemerintahan di Dompak dan RSUP Kepri.

Mengalir Seperti Bersambung ke hlm 26 SUTANA/HALUAN KEPRI

Dinas PU Kepri Bohongi Masyarakat TANJUNGPINANG (HK) — Dinas PU Provinsi Kepri tidak bisa menjelaskan permasalahan proyek pembangunan kantor pemerintahan di Pulau Dompak dan RSUP Kepri yang merupakan bagian dari proyek Multiyears tahun 2007-2010. Oleh:Darul Qutni, Liputan Tanjungpinang

Hal itu terungkap dalam setelah HMI TanjungpinangBintan melakukan demo meminta Dinas PU menjelaskan kondisi proyek tersebut di Kantor PU Batu 7 Tanjungpinang, Senin, (11/6). Dalam orasinya, Sekretaris HMI TanjungpinangBintan, Riowanis mengatakan, Dinas PU termasuk SK-

PD yang telah membohongi masyarakat atas tidak selesainya proyek multiyears Dompak tersebut. Mereka juga mempertanyakan pembangunan RSUP Kepri Batu 8 yang telah diserahterimakan dan beroperasi sementara empat lantai teratas masih terbengkalai. "Kami datang ke sini untuk mempertanyakan, mengapa proyek tersebut hingga saat ini tidak selesai, termasuk proyek RSUP, yang proyek bangunannya belum

Nasib Hotman Menggantung TANJUNGPINANG (HK) — Ditundanya rapat paripurna membuat nasib Hotman Hutapea sebagai Wakil Ketua DPRD Kepri menggantikan Edi Siswoyo masih menggantung. Bukan itu saja, rapat paripurna DPRD Provinsi KepulauHotman an Riau yang akan membahas dan mengesahkan Rencana Induk

Pariwisata (Ripda) Kepri terpaksa ditunda karena banyak anggota legislatif yang tak hadir, Senin (11/6). Penundaan Rapat Paripurna itu diputuskan Ketua DPRD Kepri Nur Syafriadi, atas tidak terpenuhinya kuorum kehadiran anggota DPRD dalam mengambil keputusan sesuai dengan pasal 101 ayat 1 (b) Tata Tertib DPRD setelah diskor dua kali 15 menit.

Nasib Hotman Bersambung ke hlm 26

Dinas PU Bersambung ke hlm 26

200 Orang Ikuti Pelatihan Petani dan Agribisnis

TANJUNGPINANG (HK) — Usaha Pemko Tanjungpinang dalam rangka untuk meningkatkan ekonomi kerakyatan tampaknya pantas diacungi jempol. Terhitung sudah banyak pelatihan-pelatihan, khususnya pada sektor pertanian, yang digelar khusus untuk memotivasi masyarakat guna meningkatkan perekonomian keluarga.

CMYK

RATUSAN petani mengikuti pelatihan yang digelar Pemko Tanjungpinang di Bukit manuk, Senin (11/6).

Melalui Dinas Kelautan, Perikanan, Pertanian, Kehutanan dan Energi (KP2KE) Kota Tanjungpinang, Pemko kembali menggelar agenda

200 Orang Bersambung ke hlm 26

HALUAN KEPRI/-HUMAS PEMKO TPI


TANJUNGPINANG

18

Selasa,

12 Juni 2012

Kapolres: Ada Bukti Kita Sikat Dugaan Oknum Anggota Dewan Terlibat Narkoba TANJUNGPINANG (HK) — Kapolresta Tanjungpinang AKBP Suhendri menyatakan akan menyikat dan memproses siapapun yang menggunakan narkoba, tak terkecuali anggota dewan. Namun, pihaknya akan memproses jika ada bukti yang kuat. Oleh: Asfanel, Liputan Tanjungpinang Pernyataan Kasudah tertimpa depolres tersebut menngan rekaman CCTV jawab pertanyaan hari berikutnya. Bahwartawan terkait kan tim ahli yang kita oknum anggota DPdatangkan untuk RD Kota Tanjungpimembuka kembali nang dan Bintan, Dn rekaman CCTV terGt dan Yt, yang didusebut juga mengaku ga terlibat dalam kasudah tidak bisa lagi sus narkoba di karoamembuka rekaman ke Ocean One, Bintan Suhendri kajadian pada saat Mall Tanjungpinang, itu," ungkap Kapolres. beberapa waktu lalu. Lebih lanjut disebutkan, Sampai saat ini belum ada bahwa ia pernah mendapattitik terang untuk pengung- kan SMS (Short Message Serkapan kasus narkoba yang vice) dari seseorang yang tidak diduga telah mengakibatkan diketahui identitasnya dan korbannya salah seorang siswi mengaku sebagai keluarga di Tanjungpinang berinisial Ef korban siswi yang OD di Kameninggal dunia akibat over roake Ocean One, Bintan Mall. dosis (OD) setelah diberi pil Namun SMS itu langsung diekstasi oleh salah seorang tanggapinya agar seseorang anggota dewan tersebut. itu segera datang ke Polres "Berbagai penyelidikan untuk membuat laporan. terkait adanya infomasi du"Dalam SMS itu, ia megaan penggunaan nerkoba ngaku sebagai keluarga koroleh tiga oknum anggota de- ban dari siswa yang meningwan di Karoake Ocean One itu gal di Karoake Ocean One. sudah kita lakukan secara Namun ketika kita tanggapi intensif, bahkan dari pihak secara serius, ternyata samtim dari Satnarkoba Polda pai saat ini belum ada laporKepri juga sudah turun mem- an yang kita terima," ucapnya. bantu untuk pengungkapan Padahal, lanjut Suhendri, dugaaan kasus tersebut. Ha- laporan dimaksud sangat bersilnya kita belum menemu- guna bagi pihaknya untuk kan titik terang untuk men- mengungkap fakta yang sebedapatkan barang bukti (BB) narnya, sekaligus untuk meyang kuat untuk mengungkap ngetahui dimana lokasi kukebenaran informasi dimak- buran wanita yang disebutsud," kata Suhendri sebut meninggal dunia akibat Sejumlah upaya yang te- OD bersama tiga oknum anglah dilakukan pihak Polresta gota dewan tersebut, guna mediantaranya dengan meme- lakukan otopsi tubuh korban. riksa belasan saksi, terma"Sejumlah wilayah juga suk tiga oknum anggota de- telah kita telusuri, terutama wan, bagian resepsionis serta disalah satu kawasan di Kapelayan (water) tempat ka- bupaten Lingga, yang disebut raoke di Ocean One. Upaya tempat wanita itu dikebumilain, juga meminta keterang- kan. Hasil penyelidikan kita, an ke pihak petugas rumah tidak ada satu masyarakat sakit angkatan laut, pihak di daerah itu mengetahui sekolah tempat wanita yang adanya penguburan mayat disebut OD. seorang wanita yang mening"Dari rekaman CCTV di gal sebagaimana yang ditempat karaoke Ocean One maksud," ujar Suhendri yang kita peroleh ternyata juga Suhendri kembali menetidak lagi terekam, karena gaskan, bahwa pihaknya ti-

dak pernah toleransi, apa lagi main-main terhadap siapun yang diduga terlibat kasus narkoba untuk diproses sesuai ketentuan hukum yang berlaku. Di samping itu, ia juga minta kepada segenap lapisan masyarakat yang diduga mengetetahui dan memiliki bukti kuat terhadap adanya dugaan kejadian tersebut untuk tidak segan-segan melapor kepada jajarannya. "Upaya penyelidikan yang kita lakukan ini tidak terhenti sampai di sini saja. Jika ada bukti yang cukup menguatkan pasti akan kita tindak lanjuti dan memprosesnya sesuai ketentuan hukum yang berlaku. Untuk penyelidikan dugaan kasus ini termasuk salah satu atensi pihak kita mengusutnya," tegasnya. Sebelmnya Direktur Eksekutif Lembaga Swadaya Masyarakat (LSM) Komite Amanat Masyarakat Independen (Kami) Kota Tanjungpinang, La Ode Kamaruddin mendesak Polisi untuk mengusut tuntas oknum anggota DPRD Kota Tanjungpinang yang diduga terlibat ekstasi di karaoke di Ocean One, Bintan Mall Tanjungpinang beberapa hari lalu. "Kita minta aparat kepolisian untuk mengusut kasus ini," ujarnya Hal sama juga disampaikan Ketua DPD Fron Pembela Islam (FPI) Provinsi Kepri, Hajarullah Aswat. bahkan ia menyatakan telah melayangkan surat ke Mabes Polri dan Kapolda Kepri terkait penyelidikan dugaan kasus atas keterlibatan tiga oknum anggota dewan dalam kasus Narkoba di karaoke Ocean One Bintan Mall itu. "Dalam surat tersebut kita minta pihak Kapolri dan Kapolda Kepri untuk ikut mengusut dugaan kasus tiga oknum anggota dewan yang terlibat narkoba sebagaimana yang selama ini ramai diperbincangan masyarakat, khususnya di Tanjungpinang," ucap Hajarullah. Menurutnya, pengungkapan kasus tersebut tidak begitu sulit jika aparat kepolisian bener-benar serius untuk mengusutnya hingga tuntas. Hal itu didasari sejumlah orang serta lokasi tempat kejadian yang berada di wilayah kota Tanjungpinang yang kawasannya tidak begitu luas.***

Semua Hari Baik TANJUNGPINANG (HK) - Bagi kebanyakan warga keturunan Tionghoa jika mau memulai suatu usaha, maka diharuskan terlebih dahulu untuk memperhitungkan harinya.

Namun, ada sebagian warga Tionghoa yang beranggapan semua hari merupakan hari baik untuk menentukan kapan usaha dimulai. Susi, salah seorang warga keturunan Tionghoa saat dijumpai Haluan Kepri di Jalan Pos Kota Tanjungpinang mengatakan, keberuntungan seseorang tidak hanya dilihat dari hari tertentu saja, namun, semua itu merupa-

Ilustrasi hari baik

kan kehendak Tuhan. Dia juga tidak menampik, bahwa ada sebagian warga Tionghoa yang percaya pada salah satu hari yang baik, bagi keberuntungannya. Selain itu, ada juga warga keturunan Tionghoa yang menggunakan jasa spiritual, untuk memulai suatu usaha dan lain sebagainya. "Kalau saya ditanya tentang hari keberuntungan, maka semua hari menurut saya beruntung, itu tergantung dari kekuasaan Tuhan," kata

Susi, Senin (11/6). Menurutnya, jika manusia menjalankan sesuatu dengan niat yang tulus dan ikhlas, maka tidak menutup kemungkinan, manusia tersebut akan mendapatkan berkah dan rejeki yang berlimpah. Selain itu, amal dan perbuatan manusia selama di dunia ini, akan dipertimbangkan oleh Tuhan untuk memberikan mereka rejeki yang berlimpah. "Kita semua memiliki keyakinan yang berbeda-beda, namun, jika amal dan perbuatan kita menyimpang, maka Tuhan tidak akan memberikan kita rejeki, untuk itu, menurut saya, setiap hari merupakan hari baik, tidak ada perbedaannya," papar Susi.(cw53).

SUTANA/HALUAN KEPRI

TANAH BERSERAKAN — Tanah merah bercampur bebatuan kerikil berserakan di simpang tiga Jalan Gatot Subroto Tanjungpinang, sangat membahayakan bagi pengguna kendaraan bermotor terutama roda. Terlihat sejumlah kendaraan menghindari tanah tersebut, Senin (11/6).

Siswi MTSN Raih Prestasi di O2SN Kepri TANJUNGPINANG (HK) — Tiga pelajar Madrasah Tsanawiyah Negeri (MTSN) Kota Tanjungpinang mengukir prestasi di ajang Olimpiade Sains (O2SN) tingkat Provinsi Kepri yang di selenggarakan Kanwil Kemenag Kepri di Hotel Aston, Tanjungpinang, Minggu (10/6) lalu. Ketiga siswa tersebut adalah, Silky Riska Sulviana, Desty Wulandari dan Shalma Seftiani. Silky meraih peringkat pertama, mata pelajaran fisika, Desty, jawara kedua, mata pelajaran biologi serta Shalma, jawara peringkat kedua, mata pelajaran matematika. kepala Sekolah MTSN Kota Tanjungpinang Dra Al Husnah mengaku bangga atas ukiran prestasi yang dicapai ketiga siswi didikannya tersebut. Melalui prestasi yang dicapai, tentunya dapat dijadikan sebagai langkah awal proses kebangkitan pendidikan di Mtsn sendiri. "Ternyata murid Mtsn tidak kalah dengan murid sekolah berstandar lainnya. Saya sangat bangga melihat hail prestasi yang diukir tiga

siswi MTSN. Dengan hasil yang gemilang ini, tentu dapat dijadikan motivasi buat siswa/siswi Mtsn yang lain, agar dapat berprestasi juga di ajang yang sama maupun lainnya," imbau Husnah di kantor MTSN, Senin (11/6). Shalma, salah seorang siswi berpretasi diajang mata pelajaran matematika yang menempati jawara kedua merasa sangat bangga atas raihan prestasi yang diperolehnya. melalui pres-

tasi itu, kata dia, tentunya menjadi sebuah motivasi untuk menjadi yang terbaik dimasa mendatang khususnya diajang olimpiade. "Shalma sangat senang bang. Terimakasih buat para guru dan kedua orang tua yang telah memberikan banyak dorongan ilmu maupun kebutuhan saya selama ini. Dan tidak lupa rasa sukur seting-tinggi kepada allah SWT atas karunianya kepada Shalma. Semoga apa yang

Shalma dapatkan ini, dapat shalma pertahankan, bahkan bisa ditingkatkan nantinya,"ujarnya Shalma menambahkan, untuk rekan-rekan pelajar di Mtsn yang lain, tentunya terus berjuang serta mau belajar agar dapat meraih prestasi. Jangan pernah marasa ragu dan malas. Karena dua hal itu, harus dijauhkan dan berpikir positif serta siap menjadi yang terbaik dimasa mendatang. (cw40)

HALUAN KEPRI/RUDI YANDRI

TIGA siswi MTSN Tanjungpinang berprestasi di ajang Olimpiade foto bersama Kepala sekolah Dra Al Husnah, Wakil Kepala sekolah Suhaimi S,pd dan guru pembimbing T Aspalinda S,pd di halaman MTSN Tanjungpinang, Senin (11/6).

Pemuda Putus Sekolah Dilatih Komputer TANJUNGPINANG (HK) — Dinas Pendidikan (Disdik) Provinsi Kepri menggelar kegiatan pelatihan bagi pemuda putus sekolah di Kota Batam. Hal ini bertujuan untuk meningkatkan kualitas pemuda tersebut agar dapat bersaing dalam dunia kerja dan mampu menimbulkan kemandirian dan wirausaha bagi mereka. "Kita menggelar pelatihan komputer bagi pemuda putus sekolah yang diikuti 100 peserta di Hotel Utama Batam. Pelatihan ini akan berlangsung selama 5 hari dari tanggal 8-12 Juni. Tenaga Pelatih didatangkan dari instruktur Kompurter SMK I Batam yang telah memiliki sertifikasi," kata Mardiana Ketua Panitia pada Haluan Kepri, Senin (11/6). Menurut dia, kegiatan tersebut bertujuan memberi bekal bagi anak putus sekolah untuk dapat terjun didunia kerja dan dapat berwirausaha. Anak putus sekolah direkrut dari berbagai kelurahan di Kota Batam melalui Disdik. Disamping itu, pelatihan juga bertujuan untuk memberikan pemahaman, pengetahuan keterampilan di bidang komputer yang juga diharapkan akan mengurangi pengangguran, karena dengan mengikuti pelatihan tersebut setiap peserta nantinya dapat memperoleh lapangan kerja atau dapat membuka lapangan kerja sendiri. "Kita harapkan melalui pelatihan ini semua peserta dapat serius mengikutinya sehingga memperoleh pengetahuan tentang komputer yang sudah men-

jadi kebutuhan dewasa ini. Dan kalau bisa dengan pelatihan tersebut peserta dapat membuka lapangan kerja sendiri,” ujar Mardiana. Ia juga menjelaskan, terkait rencana Disdik Kepri bagi anak putus sekolah yang juga akan diberikan Pendidikan

Layanan Khusus(PLK). Dalam PLK ini anak putus sekolah akan diberi materi pelajaran umum dengan sistim yang berbeda dan disesuaikan. Dimana nantinya peserta ini akan diikutkan dalam ujian paket B untuk SMP dan paket C untuk SMA.

"Semoga kegiatan ini dapat berlanjut setiap tahun dengan memberikan porsi lanjutan hingga materi, sehingga kedepan anak putus sekolah juga bisa melanjutkan pendidikannya pada jenjang yang lebih tinggi," tandas Mardiana.(rul)


19

HUKUM & KRIMINAL Selasa,

12 Juni 2012

Kurir Narkoba Divonis 12 Tahun Polisi Kesulitan Ketahui Identitas BATAM (HK)— Kepolisian mengalami kesulitan untuk mengetahui identitas tiga mayat yang ditemukan warga di wilayah hukum Polresta Barelang. Ketiga mayat tersebut yang ditemui tersebut di Pelabuhan Nongsa Pura, Pulau Galang dan di Pantai Melur. "Saat ini memang ada tiga mayat tanpa identitas, satu wanita dan dua orang pria," kata Kasat Reskrim Polresta Barelang, Kompol Yos Guntur kepada wartawan, Senin (11/6). Yos menjelaskan, meskipun pihaknya telah mempublikasikan temuan mayat tersebut ke media cetak maupun media elektronik guna mencari keluarga yang kehilangan sanak saudara, namun hingga kini belum membuahkan hasil karena belum ada satupun yang melapor kepada Polisi. "Bahkan untuk mayat wanita di Nongsa, sudah dikuburkan di TPU Temiang mesk ipun belum diketahui identitasnya," ujarnya. Sedangkan temuan mayat pria di Galang dan Pantai Melur, Yos mengatakan sudah dilakukan visum oleh Dokkes Polda Kepri, akan tetapi pihaknya belum mendapatkan hasil visum tersebut. "Kita masih menunggu hasil visum dari Dokkes Polda Kepri," ujarnya. Untuk mayat yang ditemukan di Galang lalu kondisinya sudah membusuk dan jadi tengkorak. Tangan kanan hilang, telapak kaki kiri hilang, telapak kaki dua tinggal separuh. Sedangkan mayat yang ditemukan di Pantai Melur juga ditemukan dalam kondisi kepalanya tinggal tengkorak, jari kaki serta jari tangan tangan sudah tidak utuh. "Kedua jenasah tersebut kondisinya sudah tidak utuh. Diperkirakan sudah beberapa hari meninggal dan dibuang ke laut," katanya.(btd)

TANJUNGPINANG (HK) — Asharianto alias Ashari, terdakwa kasus penyeludup 750 gram Narkoba jenis Heroin dari Malsysia heroin senilai Rp3,75 miliar divonis 12 tahun dengan Rp1 miliar subsider 2 bulan kurungan oleh mejelis hakim Pengadilan Negeri (PN) Tanjungpinang, Senin (11/6). Oleh: Asfanel, Liputan Tanjungpinag Vonis dalam sidang yang dipimpin hakim T Marbun SH MH, Anggota Sarudin SH MH

dan Edi Junidi SH MH menyatakan terdakwa dinyatakan terbukti bersalah melang-

gar pasal 114 UU Nomor 35 tahun 2009 tentang pemberantasan narkotika. Dan vonis ini lebih ringan dari tuntutan Jaksa Penuntut Umum (JPU yang menuntut 14 tahun penjara, denda Rp1 millyar Subsider 5 bulan kurungan. Diketahui terdakwa datang dari Malaysia melalui Pelabuhan Sri Bintan Pura, Tanjungppinang, Minggu (5/2). Hasil pemeriksaan dari petugas Bea cukai Tanjungpinang mendapati dua kemasan barang yang diduga Narkotika jenis heroin berwana putih ke-

coklatan, diselipkan bersama peralatan masak dan jeruk di dalam kardus milik terdakwa. Terdakwa diketahui datang dari Malaysia menggunaka kapal MV Indo Berlian III dari Pelabuhan Stulang Laut, Malaysia bersama barang bawaannya tersebut, dengan mendapat upah Rp20 juta dari seseorang. Sebelumnya terdakwa meminta keringanan hukuman kepada majelis hakim, karena merasa menyesal dan bersalah. Alasan lain, terdakwa mengaku memiliki tanggungan istri dan anak yang masih kecil.

Selain itu, terdakwa juga minta kepada majelis hakim, agar Uang Rp900 ribu, termasuk 93 uang pecahan Ringgit Malaysia yang disita pihak Bea dan Cukai, termasuk penyidik polisi dan jaksa untuk di kembalikan kepada isterinya yang sangat membutuhkan saat ini "Uang itu, uang pribadi. Saya mohon dikembalikan untuk diserahkan ke istri saya pak hakim," ujar terdakwa dalam membacakan pembelaan (pledoi) yang disampaikan terdakwa secara lisan dalam sidang.***

Kecanduan Lem Ditangkap TANJUNGPINANG (HK)—Akibat sudah kecanduan dengan hirup lem, Fardaya Firdaus ditangkap polisi. Pasalnya, tersangka telah melakukan pembobolan di 15 titik lokasi di Tanjungpinang. "Saya kecanduan menghirup lem, jadi aksi pembobolan itu saya lakukan dalam kondisi tak sadar," kata Firdaus, di Mapolsek Tanjungpinang Barat. Firdaus mengaku dalam seharinya bisa menghirup lem 3 hingga 4 kali dan membuatnya merasa lebih percaya diri. Dia dibekuk setelah melakukan pembobolan Kafe Bella Reza Tanjungpinang, Sabtu (9/6) sekitar pukul 08.00 WIB lalu. Kapolsek Tanjungpinang Barat, AKP Leksan mengakui kalau pelaku hingga saat ini sudah melakukan pembobolan 15 titik. "Sejauh ini kami hanya ada satu laporan polisi yang diakui oleh pelaku dari 15 TKP, untuk pengembangan lebih lanjut kita masih mendalami siapa-siapa saja yang menjadi korban dari Firdaus," kata Leksan. Leksan mengatakan, barang bukti yang diamankan yaitu ponsel Nokia Expressi Music dan Nokia X302 milik Radit Surya Dinata warga Kampung Jawa. "Dan Firdaus kami tangkap karena laporan warga yang dirugikan akibat ulah tersangka yang sering berbuat onar seperti mencuri, cabul dan lain halnya," ujar Leksan. Akibat perbuatannya, Firdaus dijerat dengan pasal 363 KHU Pidana tentang Curas, dengan ancaman maksimal 5 tahun penjara.(btd)

TABRAK TIANG — Seorang anggota Polisi Lalulintas mengamankan TKP sebuah truk trailer yang rusak akibat menabrak tiang listrik di lampu merah Baloi Kolam, Senin (11/6). Walau tidak ada korban jiwa, namun kejadian ini sempat memacetkan lalulintas. CECEP/HALUAN KEPRI

Lori Hantam Tiang Listrik BATAM (HK)—Lori BM 9245 XB yang dikendarai Marbun menabrak sebuah tiang listrik di depan Pos Polisi Baloi, Simpang Indosat, Senin (11/6) sekitar pukul 10.45 WIB. Informasi di lapangan, lori naas itu melaju dengan kecepatan tinggi dari arah Baloi Kolam menuju ke Simpang Jam. Tidak diketahui penyebabnya, saat menempuh jalan

yang menurun tersebut, lori kehilangan kendali. Saat tidak terkendalikan lagi, kelihatan ban lori sudah tidak minggit lagi. Soalnya, ban lori itu menimbulkan asap akibat gesekan dari aspal. "Mungkin bannya sudah botak kali, karena tidak menggigit lagi. Akhirnya supri membanting stir," ujar para saksi mata. Supir lori, Marbun me-

Terdakwa Bantah Saksi Sidang Kasus Penganiyaan TANJUNGPINANG (HK) — Suyitno alias OKB (50) terdakwa kasus penganiayaan terhadap Hendrick alias Asiong (25) membantah keterangan saksi yang hadir dipersidang di Pengadilan Negeri (PN) Tanjungpinang, Senin (11/6). Ada lima saksi yang datang dalam persidangan yang dipimpin majelis hakim Morgan SH MH dengan anggota Sri Endang Amperawati SH MH dan Edi Junidi SH MH. Saksi yang hadir ini mengetahui saat kejadian penganiaan itu berlangsung. Kelima saksi yakni Amir, Junaidi sebagai pemilik warung kopi, termasuk Refialdi, Rahmat dan Asur, pengunjung warung kopi yang mengetahui saat kejadian berlangsung. Amir mengaku mengetahui kejadian ketika ia disuruh mengawasi tanah milik korban di kawasan Sungai Datuk, Kijang. dugaan awal pertikaian antara terdakwa dan korban tentang pemindahan patok tanah milik terdakwa dan korban di kawasan Sungai Datuk. Namun tanpa diketahui sebabnya, patok tanah korban yang letaknya bersebelahan dengan tanah terdakwa telah berpindah tempat dari letak awalnya. "Saya hanya megetahui tentang permasalahan patok tanah milik korban dan terdakwa," ucap saksi.

Sementara Junaidi mengetahui kejadian penganiayaan tersebut setelah terdakwa datang ke tempat usaha warung kopinya menemui korban yang telah datang lebih dulu. Namun berselang kemudian, ia mendapati terdakwa dan korban sudah berkelahi di dalam warungnya. "Pada saat itu saya sedang sibuk melayani pembeli yang lain. Tiba-tiba meja warung saya sudah berantakan akibat perkelahian terdakwa dan korban. Saya juga sempat melihat pelipis mata kiri korban berdarah saat itu," ujar Junaidi. Refialdi, saksi lain mengaku mengetahui kejadian pada saat ia duduk bersebelahan dengan meja korban di warung milik saksi Junaidi. Tidak lama kemudian, datang terdakwa dan langsung memukul korban hingga terjadi perkelahian. "Saya hanya melihat mata sebelah kiri korban sudah berdarah dan langsung di lerai oleh warga lain pada saat terjadi pergulatan korba dan terdakwa," kata saksi. Menanggapi sejumlah keterangan saksi tersebut, terdakwa menyatakan sebagian besar keterangan saksi tidak benar. Namun tanggapan terdakwa itu di jawab oleh saksi dengan perkataan tetap pada keterangannya "Sebagian ketarangan saksi tersebut tidak benar

pak hakim," ujar terdakwa. Sebelumnya, dua pengusaha swasta di Kijang Bintan Timur, Suyitno (50) dan Henrick alias Asiong (25) terlibat perkelahian di Kedai Kopi Jalan Sungai Datuk, Barek Motor Kijang, Bintan Timur tepatnya di depan kantor DPPKD Kabupaten Bintan, Sabtu (31/3) lalu Awalnya sekitar pukul 09.00 WIB, Asiong bersama beberapa pelanggan lain sarapan di kedai kopi depan Kantor DPPKD Bintan lama di jalan Barek Motor. Saat sarapan, Asiong duduk di meja paling depan. Tiba-tiba saja, OKB datang ke tempat tersebut dan memarkirkan sepeda motor tidak jauh dari meja Asiong. Usai memarkirkan sepeda motor, OKB langsung menuju ke arah Asiong yang sedang makan, dan langsung memaki Asiong serta menuduh Asiong telah melakukan tindakan premanisme. Lalu, dalam hitungan detik, ketika Asiong hendak angkat bicara, bogem mentah langsung dilayangkan OKB ke arah kepala Asiong, menyerang Asiong secara membabi buta. Mendapat perlakuan seperti itu Asiong kewalahan dan mencoba mempertahankan diri. Asiong pun mencoba membalas pukulan OKB. Dan akibatnya OKB terjembab dan pingsan, kemudian dilarikan ke RSUD Bintan. Asiong yang tidak terima dengan perlakuan tersebut langsung melapor ke polisi. (nel)

ngatakan jalan licin. Ia mengaku, ia tidak terlalu laju mengendarai lorinya. Pada saat menurun itu, katanya, ia sempat menekan rem. Akan tetapi, tambahnya, kendraanya terus meluncur. Karena khawatir terjadi sesuatu, katanya, ia langsung banting stir dengan membelokan kearah trotoar. "Kaget. Sudah ditekan rem, kendraan terus berjalan.

Takut menabrak kendraan yang berada didepan, saya pilih untuk membelokan ke trotoar jalan," ujar Marbun. Atas kejadian tersebut Marbun harus diperiksa oleh pihak kepolisian untuk diminta keterangan lebih lanjut. Meskipun kejadian ini tidak menimbulkan korban jiwa, namun akibat kejadian itu sempat menimbulkan ke-

macetan panjang. Kejadian yang berada di depan Kantor Pos Polisi sempat menjadi tonton para mengguna jalannya dan menambah macetnya arus lalu lintas. Tidak lama kejadian berlangsung unit Lakalantas Polresta Barelang langsung terjun ke lokasi untuk menertibkan arus lalu lintas. Beberapa jam kemudian, lori naas ini bisa evakuasi. (cw62)

Sehari Dua Perusahaan Dibobol BATAM (HK)— Dalam sehari, dua tempat dibobol, Senin (11/6). Kedua tempat itu yakni developer PT Bayu Pariama Batam, Seipanas dan Bank Perkreditan Rakyat (BPR) Dana Nagoya cabang Bengkong. Korban yang pertama kantor developer PT Bayu Pariama Batam di Komplek Pertokoan Kuda Putih Blok A/2, Sei Panas. Dari aksi tersebut pelaku membawa brankas di perusahaan itu yang berisikan cek, dokumen dan sejumlah uang yang belum diketahui total jumlahnya. Salah seorang staf PT Bayu Pariama mengatakan pembobolan itu baru dike-

tahui sekitar pukul 08.00 WIB. Dimana saat itu para karyawan masuk kerja. Mereka curiga melihat Rooling door kantor terbuka. "Pintu utamanya dicongkel paksa. Sedangkan gemboknya digunting. Untuk pintu kacanya rusak parah. Sewaktu masuk, keadaan pintupun sudah dalam keadaan terbuka" terang staf yang berinisial A kepada Haluan Kepri, kemarin. Ia mengatakan sejauh ini managemen perusahaan masih melakukan penghitungan kerugian yang dialami dengan kejadian ini. Soalnya, untuk catatan keuangan berada di dalam brankas yang dibawa

pelaku. Saat ini, katanya, pimpinan perusahaan membuat laporan di Polresta Barelang. Dari informasi di lapangan, katanya, subuh dini hari ada sebuah mobil yang parkir di depan perusahaan. Bagian belakang mobil tersebut, katanya, diarahkan ke pintu masuk ke kantor. "Pelakunya lebih dari satu orang. Mereka semua menggunakan pakaian Hitam" ujarnya menirukan ucapan ibu warung yang ada di sekitar perusahaan. Diakuinya, aksi pembobolan tidak tersimpan dalam CCTV. Karena kondisi CCTV diperusahaan sedang mengalami kerusakan dan belum

sempat diperbaiki sejak tiga hari lalu. Tempat kejadian lainnya, BPR Dana Nagoya cabang Bengkong. Namun perusahaan ini belum sempat mengalami kerugian karena pelaku tidak sempat mengambil harta berharga.Kanit Reskrim Polsek Bengkong, Ipda Holoan Situmorang mengatakan kepolisian telah melakukan olah tempat kejadian perkara (TKP). Selain itu juga, katanya, ada sejumlah saksi yang dimintai keterangan. Pantauan di lapangan, opersional kantor BPR tidak beroperasi dan akan kembali buka Selasa, (12/6). Sedangkan kantor Diveloper PT Bayu Pariama tetap beroperasi. (cw42)

Korban Tabrak Lari Tewas BATAM (HK)- Defrizal (22), karyawan PT Tectron, Mukakuning tewas ditabrak sebuah mobil di Bukit Daeng di Kawasan Dam Mukakuning, Minggu (10/6) sekitar pukul 22.00 WIB. Mobil yang menabrak korban melarikan diri. Informasi di lapangan, pengguna jalan melihat korban terkapar di pinggir jalan. Selanjutnya korban dibawa ke casa medical Mukakuning. Diperkirakan korban sudah tewas di tempat kejadian perkara (TKP). Akhirnya, pihak casa membawa korban ke Rumah Sakit Badan Pengusahaan (RSBP) Batam. Tidak ada yang mengetahui pasti kejadian. Namun korban yang warga Alam Raya ini pamitan ke rumah

temannya di Batuaji. "Ini terjadi saat korban pulang dari rumah kawannya. Tetapi kita tidak tahu ditabrak oleh apa," ujar Delma kerabat korban di RSBK, kemarin. Akibat tabarakan tersebut, lanjut Delma, Defriazal mengalami luka yang cukup parah. Ia mengalami patah kaki dan juga tulang iganya ikut patah. Kemungkinan ini terjadi karena terlalu kuatnya benturan yang dialami korban. Bahkan, dibagian dada terlihat jelas bekas benturan. Beruntung pada saat itu, ada pengendara lainya yang mau menolong. Pantauan Haluan Kepri, keluarga dan rekan korban memenuhi ruang jenazah untuk melihat korban. Pasalnya, pengakuan salah seorang

rekannya, jika korban selama ini dikenal baik, serta berteman dengan siapa saja. "Orangnya baik. Selama berteman, tidak pernah ada masalah mengenai dirinya," ujar salah seorang rekannya

mengenang. Rencananya, korban akan dipulangkan di kampung asalnya di Sumatera Barat. Kemarin siang, korban sedang dimandikan petugas kamar jenasah.(cw56)

CECEP/HALUAN KEPRI

PEKERJA menyelesaikan pembuatan bangku-bangku di dataran Engku Putri, Batam Centre, Senin (11/6).


ANAMBAS

20

Selasa,

12 Juni 2012

Pemkab Kucurkan Rp 1,4 M Untuk Optimalisasi Lahan Pertanian ANAMBAS (HK) — Pemerintah Kabupaten Kepulauan Anambas akan mengucurkan dana Rp1,4 Milyar tahun ini untuk meningkatkan produksi pertanian yang dipusatkan di Jemaja dan Jemaja Timur. Total lahan yang akan menerima program optimalisasi lahan tersebut seluas 50 hektar. Oleh: Yulia Irfani, Liputan Anambas

Kepala Dinas Pertanian dan Kehutanan (Distanhut) Kabupaten Kepulauan Anambas (KKA), Asmarullah menyampaikan optimalisasi lahan dilakukan untuk membantu petani dalam meningkatkan hasil usaha tani, untuk persediaan ketahanan pangan daerah. "Tahun ini optimalisasi lahan pertanian seluas 50 hektar, dipusatkan di Jemaja dan Jemaja Timur. Kebutuhan petani yang sudah dianalisis akan dibantu dengan total lahan pertanian terdata tersebut," katanya, Senin (11/6). Dijelaskan Asmarullah, bantuan terhadap petani berupa bibit, pupuk dan obatobatan dalam menunjang peningkatan hasil pertanian khusus petani padi. "Ini khusus optimalisasi lahan pertanian yang menanam padi. Karena ini program ketahanan pangan yang ditujukan untuk menjaga ketahanan pangan dalam

daerah," tuturnya. Dari petani yang disurvei ditemukan adanya petani penggarap dan pemilik lahan. Pengoptimalisasian lahan pertanian tersebut diharapkan dapat membantu petani dalam berbagai kelangkaan seperti pupuk dan bibit. Peningkatan produksi pertanian dibutuhkan, karena tingginya harga bahan pangan di Anambas. Sementara hasil pertanian mengikuti harga jual pasaran, karena tingginya biaya petani dalam menghasilkan padi di daerah sendiri. "Dari petani yang telah disurvei diharapkan tidak ada lagi penerima bantuan yang tidak mau bekerja. Karena didata langsung oleh UPTD di tiap kecamatan. Supaya bantuan ini nantinya tepat sasaran dan tidak terbuang sia-sia," tukasnya. Optimalisasi lahan pertanian di Jemaja Timur

YULIA/HALUAN KEPRI

DANA PERTANIAN — Untuk meningkatkan hasil pertanian dalam menjaga ketahanan pangan daerah, Pemkab Anambas mengucurkan dana Rp 1, 4 M. Dana ini digunakan untuk optimalisasi lahan pertanian di Jemaja Timur seluas 50 hektar. dilaksanakan tahun ini. Kegiatan bertujuan untuk menjaga ketahanan pangan daerah. Perlahan peningkatan hasil panen yang diupayakan pemerintah untuk mengurangi ketergantungan

pangan dari luar daerah. Dimana sejauh ini kebutuhan pangan dalam daerah masih digantung pada daerah luar, baik dari beras sampai pada kebutuhan sayur mayur.***

Daftar Tabungan Haji di BSM ANAMBAS (HK) — Masyarakat yang ingin mendaftarkan diri untuk peserta jamaah haji di Departemen Agama, dapat melakukannya di Bank Syariah Mandiri (BSM) cabang Tarempa. Program talangan dana calon jamaah haji dari BSM ini dilayani paling lama dua hari. Demikian disampaikan Silvia Permatasari, Kepala Kantor Cabang Pembantu (KCP) BSM Tarempa di Tarempa, Siantan, Anambas , Senin (11/6). Dengan hanya memiliki

dana Rp5 Juta saja, calon jamaah haji sudah bisa mendaftarkan diri, sedangkan selebihnya sebesar Rp20 juta ditalangi lebih awal oleh BSM. Untuk menutupi sisa dana tersebut, calon jemah haji harus menabung ke BSM sampai berjumlah Rp25 juta. "Sudah mulai calon jamaah mendaftarkan diri pada program talangan jamaah haji di Anambas, di BSM Kantor Cabang Tarempa. Hanya membutuhkan waktu satu atau dua hari saja, setelah itu tabungan selesai

dan calon jamaah bisa mendaftarkan diri ke Kandepag untuk mendapatkan tanggal keberangkatan," katanya. Dijelaskannya, dana talangan jamaah haji dari BSM bertujuan untuk membantu masyarakat yang hendak menunaikan ibadah haji. Namun untuk pendaftaran tahun ini membutuhkan dana sebesar Rp25 juta. Sementara jadwal keberangkatan masih menunggu sampai dengan empat tahun yang akan datang. Waktu yang lama ini bisa

YULIA/HALUAN KEPRI

BUPATI Kepulauan Anambas, Drs.Tengku Mukhtaruddin saat menjadi nasabah perdana di KCP BSM Tarempa pada pembukaan BSM Tarempa pada November tahun lalu.

dimanfaatkan untuk menabung dan mempercepat dalam menunaikan ibadah haji. Dengan talangan dana lebih awal dari BSM. "Tujuannya untuk mempercepat calon jamaah untuk menunaikan ibadah haji. Adanya talangan biaya keberangkatan dari BSM dapat membantu pendaftaran naik haji lebih cepat," ujarnya. Calon jamaah yang menerima talangan dana dari BSM dikenakan biaya administrasi per tahun sekitar Rp2,5 Juta, yang dibayarkan di awal menabung. Sedangkan jangka waktu diberikan selama tiga tahun untuk memenuhi jumlah biaya naik haji sampai Rp25 juta. "Administrasi dibayarkan di awal selama satu tahun. Jika calon jamaah bisa melunasi biaya haji dalam tahun pertama tidak dikenakan pada tahun berikutnya. Begitu juga dengan calon jamaah yang masih menlanjutan sampai tiga tahun, BSM akan memberitahukan kapan jatuh tempo pembayaran administrasi tiap tahun," terangnya. Setelah mendaftarkan diri menjadi calon jamaah haji, BPIH dipegang oleh BSM Tarempa. Setelah jumlah dana talangan calon jamaah lunas BPIH akan diberikan langsung kepada calon peserta jamaah haji. (yul)

Jaringan Ponsel di Jemaja Mati ANAMBAS (HK) — Jaringan Telpon seluler di Pulau Jemaja terputus sejak Sabtu, (9/6) lalu, pasca badai menerjang Anambas dari pagi hingga siang. Ponsel yang merupakan satusatunya jaringan komunikasi umum di pulau tersebut, hingga kini tidak berfungsi. "Terputus dan tidak bisa menelpon sama sekali dari Jemaja dengan ponsel," tutur Fahri, warga Jemaja yang datang ke Tarempa Minggu, (10/6). Terputusnya jaringan komunikasi dari dua tower perusahaan telekomunikasi terbesar tersebut, menyebabkan akses informasi dari Jemaja mati total. Karena tower Telkomsel dan Indosat belum berfungsi sama sekali sejak tiga hari terakhir. "Belum berfungsi tower yang ada. Makanya tidak bisa kami berkomunikasi di Jemaja," tuturnya. Dari beberapa kontak kepala desa dan camat di Jemaja, saat dihubungi Haluan Kepri tak satupun yang aktif, paska angin kencang yang terjadi pada Sabtu lalu. Begitu juga ponsel masyarakat setempat tidak berfungsi saat dihubungi. Masyarakat Jemaja mengharapkan agar tower ini dapat segera diperbaiki operator seluler yang beroperasi di Jemaja. Guna

memperlancar hubungan komunikasi masyarakat Jemaja terutama dengan pusat kabupaten. "Kita minta Telkomsel dan Indosat dapat memperbaiki kembali jaringan ponsel yang ada, karena jaringan ponsel merupakan satu-satunya pertukaran informasi masyarakat, terutama dengan pusat kabupaten yang paling banyak dibutuhkan oleh masyarakat," harap Fahri. Di Pulau yang terdiri dari dua kecamatan yakni Jemaja dan Jemaja Timur,

pusat kecamatan telah dijangkau jaringan Telkomsel dan Indosat. Sedangkan pusat Keamatan Jemaja Timur baru dilayani operator ponsel Indosat. Kedua kecamatan ini belum bisa dihubungi via ponsel. Sementara itu Jemaja merupakan pulau besar terjauh dari pusat kabuapten dengan jarak mencapai 43 mil laut dari Tarempa. Rentang kendali yang jauh dan butuh kapal besar untuk berlayar ke Jemaja. Sementara cuaca buruk seringkali memutuskan jalur transportasi pulau ini dari pusat kabupaten. "Kebutuhan informasi memang tidak menyebabkan kematian. Tapi sangat dibutuhkan masyarakat dalam akses informasi ke pusat kabupaten. Untuk urusan di pusat kabupaten kita selalu berkomunikasi terlebih dahulu. Kini informasi menjadi sangat penting,"pungkasnya. (yul)

YULIA/HALUAN KEPRI

ANGIN kencang yang melanda Anambas pada sabtu lalu, menyebabkan jaringan telekomunkasi di pulau ini terputus. Hal ini mengganggu aktifitas masyarakat terutama di pelabuhan Letung, Jemaja, Anambas.


CMYK

Selasa 12 Juni 2012

21

Sani Panen Perdana Kerapu Macan Nelayan Karimun GUBERNUR Provinsi Kepri HM Sani melakukan silahturahmi dengan masyarakat Dusun Selat Binge, Desa Keban, Kecamatan Moro, Kabupaten Karimun, Rabu (6/6). Dalam silahturahmi ini, Gubernur mendengarkan langsung keluh kesah dan usulan dari masyarakat. Selain itu rombongan Gubernur juga mengunjungi Dusun Demukul Desa Sugie, Kecamatan

Moro untuk meninjau budidaya rumput laut yang dikembangkan oleh masyarakat di sini. Dilihat dari perkembangan budidaya rumput laut sangat bagus, terbukti dari bibit yang sedikit menjadi berkembang dan sangat baik pertumbuhannya. Dalam kunjungan kerja tersebur turut serta sejumlah pejabat Pemprov Kepri, di antaranya, Kepala Dinas DKP

Kepri Azirwan, Kepala Dispenda Kepri Naharuddin, Kepala Dinas Koperasi dan UKM Amir Faisal serta Wakil Ketua III DPRD Kepri, Ing Iskandarsyah. Selain bersilahturahmi, Gubernur melakukan panen perdana ikan Kerapu Macan. Dalam panen raya kerapu kali ini, nelayan budidaya berhasil memanen 4-5 ton kerapa macan. Camat Moro Eko Riswanto

HM Sani, Azirwan, Iskandarsyah, Riono mengangkat Ikan Kerapu Macan pada panen perdana di Desa Keban.

mengatakan bahwa kerapu ini rencananya akan dijual ke Singapura dan Tanjungpinang. Perkilonya dihargai sekitar 23 dollar Singapura. Ketua Kelompok Kerapu Jaya, Hilman mengatakan bahwa saat ini pihaknya memilik beberapa titik keramba. Ke depan ia mengharapkan Pemerintah Provinsi Kepri dan Pemerintah Kabupaten Kari-

HM Sani didampingi kepala DKP Kepri Azirwan memberikan bantuan.

Sani juga memotivasi masyarakat Desa Keban akan pentingnya pendidikan. Ia menginginkan, tidak ada budakbudak di daerah ini yang tidak sekolah lagi. Pemerintah konsisten menyiapkan bantuan untuk anak-anak yang tidak mampu untuk bersekolah.***

Narasi : Sutana Foto: Sutana

HM Sani didampingi kepala DKP Kepri Azirwan memberikan bantuan.

MASYARAKAT Desa Keban melakukan dialog dengan Gubernur dan sejumlah pejabat Kepri. MASYARAKAT Desa Keban saat melakukan dialog dengan Gubernur dan sejumlah pejabat Kepri.

GURU SD 017 Desa Keban, Musriadi saat berdialog dengan Gubernur.

mun dapat membantu dukungan dana ke depannya. Menanggapi hal ini, Sani mengamini permintaan para nelayan tersebut. Namun, Gubernur menuntut masyarakat untuk bekerja keras. “Jadi, sekarang kita beri bantuan. Ke depan, nelayan di sini harus bisa menyisihkan penghasilan untuk menambah modal,� pinta Sani.

AZMAN masyarakat Desa Keban yang menderita tumor mata dikunjungi Sani sekaligus memberikan bantuan.

HM Sani disambut Asisten Perekonomian Kabupaten Karimun Arnaddi Sapaat di Desa Keban. HM Sani dengan masyarakat Desa Semukul yang membudidaya Rumput Laut.

HM Sani menunjukan tanaman budidaya rumput laut di Dusun Semukul Kecamatan Moro, HM Sani menyalami masyarakat Desa Keban. Kabupaten Karimun.

HM Sani, Wakil Ketua III DPRD Kepri Ing Iskandarsyah dan pejabat lainnya makan bersama HM Sani didampingi Kepala Desa Keban, M Ali dan Camat Moro, Eko Riswanto serta GUBERNUR Kepri HM sani saat dialog dengan masyarakat Desa Keban Kecamatan Moro dengan anak-anak Desa keban. masyarakat Desa Keban meninjau perkampungan. Kabupaten Karimun.

CMYK


KARIMUN

22

Selasa,

12 Juni 2012

Anggaran Coastal Area Belum Disetujui Pemkab Harus Sokong BPR KARIMUN (HK) — Wakil Ketua Komisi B DPRD Karimun, Raja Kamaruddin mengatakan, BPR Karimun perlu meniru BPR Bintan yang masuk 10 10 BPR terbaik di Indonesia. Apa saja yang pernah dilakukan BPR Bintan selayaknya patut diadopsi. Apalagi BPR Karimun sudah berdiri lebih lama bahkan sudah ada sejak 2002 lalu. Raja Kamaruddin mengaku pernah melakukan investigasi secara mendalam bagaimana trik dan upaya hingga keberhasilan itu bisa dicapai. Dari penelusuran diperoleh informasi bahwa BPR Bintan mendapat dukungan penuh dari pemerintah setempat. Menurut dia, kalau hanya sekedar menghimpun dana masyarakat dan menyalurkan kredit, ternyata hasilnya belumlah maksimal bila tanpa dukungan dari pemerintah. Bentuk dukungan yang dimaksud yakni pemerintah menanam modal di BPR yang diambil dari dana alokasi umum (DAU), dana alokasi khusus (DAK), sumbangan dari pihak ketiga, maupun alokasi dari APBD sehingga BPR bisa lebih leluasa menggerakkan usahanya. "Saya rasa mulai dari sekarang untuk menyelamatkan BPR Karimun yang merupakan bank milik pemerintah daerah, maka Pemkab Karimun harus bisa menerapkan sistem yang sudah dipakai di BPR Bintan melalui pemarkiran dana milik Pemkab ke BPR Karimun. Cobalah hitung berapa anggaran yang parkir disana jika Pemkab mengambil langkah seperti itu," bebernya. (ham)

KARIMUN (HK) — Usulan anggaran mega proyek jalan lingkar (Coastal Area) tahap kedua dan ketiga sebesar Rp 135 miliar belum disetujui Dewan Perwakilan Rakyat Daerah (DPRD) Karimun. Oleh: Ilham, Liputan Karimun Pasalnya hingga saat ini Pemkab melalui Dinas Pekerjaan Umum (PU) belum menyerahkan review detail engineering design (DED) proyek tersebut. Dalam nota kesepahaman (MoU) antara DPRD dan Pemkab, awalnya ditetapkan pagu anggaran proyek sebesar Rp100 miliar melalui tahun jamak (multiyears) dalam APBD selama tiga tahun berturut-turut yakni dari 2012 sampai 2014 mendatang. Namun belakangan TAPD kembali mengusulkan penambahan anggaran sebesar Rp35 miliar lagi menjadi Rp135 miliar. Di sela-sela rapat paripurna pemekaran kecamatan dan kelurahan di gedung DPRD Karimun, Senin (11/6), Ketua DPRD Karimun

yang juga Ketua Badan Anggaran (BK), Raja Bakhtiar mengatakan, hingga saat ini DPRD belum menyetujui perubahan anggaran yang diusulkan TAPD. Kemungkinan besar DPRD akan mengurangi usulan dari Pemkab. "Hingga saat ini kami (DPRD) belum menyetujui anggaran yang diusulkan TAPD karena hingga sekarang Pemkab belum menyerahkan review detail engineering design (DED) Coastal Area tahap kedua. Kami belum bisa memutuskan sebelum review DED diserahkan ke

DPRD,"jelasnya. Menurut Raja, semakin cepat DED Coastal Area masuk ke dewan maka Badan Anggaran DPRD Karimun akan semakin cepat melakukan pembahasan. Ia mengatakan, meski sudah ada anggaran sebesar Rp30 miliar pada APBD 2012 ini, namun pengerjaan itu belum bisa dilaksanakan sebelum penyerahan review DED. "Kalau DED itu belum kita tanda tangani, maka belum bisa dikerjakan meskipun Dinas Pekerjaan Umum sudah melakukan le-

lang proyek tersebut. Artinya, setelah adanya persetujuan dan ditandatangani dewan, barulah pengerjaan proyek tahap kedua boleh dikerjakan. Pada prinsipnya program kita setujui, namun anggarannya belum,"tegas legislator dari Partai Golkar ini. Raja menjelaskan, anggaran Coastal Area tahap kedua diusulkan sebesar Rp100 miliar, dengan perincian tahun pertama Rp30 miliar, tahun kedua Rp30 miliar dan tahun keempat Rp40 miliar. Namun, belakangan terjadi penambahan anggaran sebe-

sar Rp35 miliar lagi karena adanya perubahan pekerjaan. Semula hanya pengerjaan jalan lalu muncul pembangunan jembatan di Leho. Pada saat bersamaan DPRD dan Pemkab Karimun juga menanda tangani MoU pengerjaan pasar baru tahap kedua. Dalam MoU tersebut disetujui anggaran untuk pasar sebesar Rp25 miliar. "Anggarannya pasar tahap kedua disetujui sebesar Rp25 miliar sama dengan anggaran yang diusulkan sebelumnya," tandas Raja Bakhtiar. ***

Empat Kecamatan Dimekarkan KARIMUN (HK) — Wacana pemekaran kecamatan, kelurahan dan di Kabupaten Karimun melalui draft Rancangan Peraturan Daerah (Ranperda) akhirnya disampaikan Bupati Karimun, Nurdin Basirun dalam rapat paripurna di Gedung DPRD , Senin (11/6) . Dalam draft tersebut, terdapat penambahan empat kecamatan, tujuh kelurahan dan 10 desa di Kabupaten Karimun. Empat kecamatan yang diusulkan dalam Ranperda itu antara lain untuk Kecamatan Meral ditambah satu kecamatan yakni Kecamatan Meral Barat dengan pusat pemerintahan di Kelurahan Darussalam. Kecamatan Kundur ditambah Kecamatan Ungar dengan pusat pemerintahan di Sungai Buluh. Kecamatan Kundur Utara dimekarkan lagi menjadi Kecamatan Belat dengan pusat pemerintahan di Desa Sebele dan Kecamatan Moro dimekarkan lagi menjadi Kecamatan Moro Utara dengan pusat pemerintahan di Rawajaya. Sementara tujuh kelurahan yang dimekarkan antara lain, Kelurahan Tanjungbalai dimekarkan lagi menjadi Tanjungbalai Kota, Kelurahan Sungai Lakam dime-

karkan lagi menjadi Sungai Lakam Barat. Kelurahan Meral Kota dimekarkan lagi menjadi Kelurahan Sungai Pasir. Kelurahan Baran dimekarkan lagi menjadi Kelurahan Baran Timur. Kelurahan Sungai Raya dimekarkan lagi menjadi Kelurahan Parit Benut, Kelurahan Tanjungbatu Kota dimekarkan lagi menjadi Kelurahan Gading dan Kelurahan Moro dimekarkan lagi menjadi Kelurahan Moro Timur. Sementara Desa Parit dimekarkan lagi menjadi Desa Parit Jernih. Desa Pangke dimekarkan lagi menjadi Desa Pangke Barat, Desa Teluk Radang dimekarkan lagi menjadi Desa Perayon, Desa Sebele dimekarkan lagi menjadi Desa Tebias, Desa Lebuh dimekarkan lagi menjadi Desa Degong dan Desa Batu Limau dimekarkan menjadi Desa Sungai Buluh. Desa Keban dimekarkan menjadi ti-

ga Desa yakni Desa Niur Permai dan Desa Rawajaya, Desa Selat Mie dimekarkan menjadi dua desa yakni Desa Bulu Patah. Dengan mempertimbangkan geografis kewilayahan, maka Kelurahan Moro dimekarkan menjadi sebuah desa yaitu Desa Pulau Moro. Selain itu terdapat perubahan nama desa dan kelurahan seperti Kelurahan Sungai Lakam dirubah menjadi Kelurahan Sungai Lakam Timur, Kelurahan Baran dirubah menjadi Kelurahan Baran Barat. Kelurahan Urung dirubah menjadi Kelurahan Tanjung Berlian Kota, Desa Urung Barat dirubah menjadi Desa Tanjungberlian Barat dan Desa Durai menjadi Desa Telaga Tujuh. Delapan fraksi yang ada di DPRD Karimun menyetujui draft rencana pemekaran yang diusulkan Pemkab Karimun dengan alasan semakin dekatnya wilayah maka perhatian kepada rakyat semakin meningkat. Selain itu fraksi di DPRD juga meminta ibukota pusat pemerintahan agar dekat dengan masyarakat dan dalam menempatkan jabatan struktural harus sesuai dengan keahlian dan latar belakang pendidikan. (ham)

ILHAM/HALUAN KEPRI

BUPATI Nurdin Basirun menandatangani MoU Pembangunan Pasar Baru tahap II antara Pemkab dan DPRD disaksikan Ketua DPRD, Raja Bakhtiar dan Wakil Ketua DPRD, Zamhur di ruang rapat paripurna DPRD Karimun, Senin (11/6).

GANI/HALUAN KEPRI

MEMERIKSA PERALATAN –– Wakil Bupati Karimun, H Aunur Rafiq sedang memeriksa peralatan program e-KTP di Hotel Wiko. Peralatan ini dibawa konsorsium PT.Sucofindo dari Batam, Senin (11/6).

Ditemukan Banyak KTP Ganda KARIMUN (HK) — Wakil Bupati Karimun, H.Aunur Rafiq mengatakan, sebelum pelaksanaan program e-KTP, banyak ditemukan pemilik KTP ganda dan terjadi ketimpangan dalam pembuatannya. "Selain itu ketidakakuratan data penduduk yang menjadikan orang memiliki KTP lebih dari satu. Dengan demikian kita harapkan agar dalam penerapan e-KTP ini tidak ada lagi data yang kacau atau ada pemilik KTP lebih dari satu. Karena Data yang dimasukkan merupakan data organ tubuh yang tidak bisa dipalsukan,"kata Rafiq saat membuka bimbingan teknis operator e-KTP untuk Kota, Kecamatan, Desa dan Keluarhan di Hotel Wiko, Senin (11/6). Rafiq mengatakan, dalam pembuatan e-KTP tidak akan dikenakan biaya atau gratis sampai selesai karena sudah ditanggung pemerintah pusat melalui APBN. Menjawab apakah akan ada bantuan dana untuk masyarakat yang ada di pulaupulau dalam penerapan eKTP tersebut, Rafiq mengaku akan mencoba melihat solusi terbaik. Perihal itu keputusan penuh akan diberikan kepada camat karena peralatannya berada di setiap kantor camat dan tidak bisa diangkat kemana-mana. "Yang penting target kita mendekati 100 persen atau paling tidak 99 persen dan seluruh warga wajib KTP

harus dapat terjangkau," jelas Rafiq. Rafiq menjelaskan, setelah bimtek operator melalui konsorsium PT.Sucofindo dari Batam yang dilaksanakan dua hari, Pemkab juga akan melakukan bimbingan kepada para pembantu operator dari dana APBD pada bulan ini. Bimbingan dilakukan agar pengoperasian pembuatan e-KTP dapat terlaksana dengan baik. Apabila hingga Bulan Oktober program tersebut belum juga rampung, maka akan ada penambahan waktu. Namun demikian dia berharap bisa selesai tepat waktu. "Tinggal bagaimana peran para petugas di lapangan. Setelah bulan Oktober, itu tidak lagi menjadi tanggungjawab pusat yang dianggarkan melalui APBN, itu artinya program ini sudah selesai. Dan pada 2013 kalau ada segala macam untuk pembuatan eKTP, itu dikenakan tarif yang sesuai ditetapkan melalui perda kita tentang kependudukan yang sudah ada," ucapnya. Ditanya apakah akan dilaksanakan pembuatan eKTP tersebut sampai larut malam seperti di daerah lain, Rafiq mengaku kalau hal itu dilihat perlu untuk mengejar target, bisa saja dilaksanakan sampai malam hari. Karena batas waktu yang diberikan hanya empat bulan. Khusus kecamatan yang

Pasar Baru Kolong Belum Bisa Ditempati KARIMUN (HK) — Persiapan pengoperasian Pasar Baru Kolong saat ini tinggal menunggu aliran listrik. Pihak PLN Ranting Tanjung Balai Karimun bahkan telah bersedia melakukan penyambungan jika diminta Pemerintah Kabupaten Karimun. Namun

demikian Wakil Bupati Karimun H.aunur Rafiq mengaku belum bisa memutuskan waktu untuk melaksanakan penyambungan. Ia mengatakan, masalah operasionalnya masih dalam proses melalui Dinas Perindustrian dan Perdagangan

(Disperindag) bekerjasama dengan komponen masyarakat khususnya yang menangani masalah pasar. Untuk penyambungan air, listrik dan sebagainya akan ditargetkan dalam waktu yang cepat. Menjawab pihak mana

yang akan mengelola Pasar Baru Kolong, Rafiq mengaku belum mendapat informasi perihal pihak pengelola pasar tersebut. Menyinggung relokasi pedagang, Rafiq melemparkannya kepada Disperindag yang memiliki data para pedagang.

"Hanya saja kesiapan disana (Pasa Baru Kolong) mungkin ada beberapa sarana pendukung seperti listrik yang belum dipasang. Dan mungkin itu salah satu penghambat. Tapi akan segera kita selesaikan," tegas Rafiq. (gan)

ada di Pulau Karimun (Kecamatan Meral, Tebing dan Karimun) itu tidak ada masalah. Tapi yang dipulau-pulau terpencil dan ini menjadi tanggungjawab kepala desa atau lurah setempat termasuk camat untuk memobilisasi warga . Sementara itu, Kepala Dinas Catatan Sipil dan KB, M.Hasbi mengatakan, bimtek dalam penerapan eKTP tersebut merupakan rangkaian dari seluruh ke-

giatan yang telah diprogramkan pemerintah pusat. Setelah bimtek akan ada pelatihan lagi bagi staf atau pembantu operator yang akan dilaksanakan bulan ini di Hotel Marina. Dalam pelatihan yang digelar dua hari ini diikuti hanya 38 orang . Sebanyanyak 30 orang dibiayai dari dana APBN dan empat orang dari masing-masing kecamatan, dan dua orang dari Disdukcapil dan KB. (gani)


23

IKLAN Selasa,

12 Juni 2012

CMYK


CMYK

24

SPORTAINMENT Selasa,

12 Juni 2012

Arumi Bachsin Bela Portugal JAKARTA (HK) — Gema Piala Eropa memang telah menyebar tak hanya di Benua Biru, namun juga ke seluruh penjuru dunia. Seperti halnya di Indonesia, banyak sekali tempat atau cafe yang menyelenggarakan nonton bareng pagelaran akbar tersebut.

Hamilton

Hamilton Puncak Klasemen VILLENEUVE (HK) — Lewis Hamilton meraih kemenangan pertamanya di musim ini setelah berhasil menyentuh garis finis terdepan di GP Kanada. Sukses tersebut juga mengantar dia naik ke puncak klasemen sementara. Di Sirkuit Gilles Villeneuve, Senin (11/6) dinihari WIB, Hamilton menjadi pemenang setelah sempat menjalani duel sengit dengan Fernando Alonso dan Sebastian Vettel di tengah

lomba. Di akhir balapan, pembalap Inggris itu akhirnya jadi yang tercepat. Ini merupakan kemenangan pertama Hamilton musim ini. Tambahan poin dari GP Kanada membuat dia memuncaki klasemen sementara dengan poin 88, unggul dua poin atas Fernando Alonso di posisi kedua. Sukses Hamilton menjejak podium tertinggi juga mencatatkan rekor baru di balapan jet darat. Ini adalah untuk kali pertama se-

panjang sejarah F1 di mana ada tujuh pemenang berbeda di tujuh balapan perdana awal musim. Finis di posisi kedua pada balapan ini adalah Romain Grosjean, sedangkan Sergio Perez menduduki podium ketiga. Finis di posisi keempat adalah Sebastian Vettel, sementara di posisi kelima ada Fernando Alonso. Nico Rosberg, Mark Webber, Kamui Kobayashi dan Felipe Massa melengkapi posisi 10 besar balapan. (dtc)

Beberapa tim kuat pun banyak dijagokan. Seperti halnya artis Arumi Bachsin yang turut menjagokan tim Perancis, Inggris dan Portugal untuk menjadi juara Eropa tahun ini menggantikan Spanyol. Namun bukan menjadi fans fanatik, Arumi mengaku kalau dirinya suka sepakbola karena ketampanan pemainnya. "Kayaknya aku dukung Perancis deh, cowoknya seksiseksi sih. Tapi Inggris juga lagi OK tuh. Motivasi aku nonton sepakbola itu bukan untuk menang tapi buat cuci mata, pemain bolanya ganteng-ganteng sih," ucap Arumi. Dan Christiano Ronaldo, gelandang serang asal Portugal yang merumput di klub Real Madrid ini adalah yang diidolakan Arumi Bachsin. Menurutnya kharisma yang dimiliki oleh Ronaldo sangatlah luar biasa, dan dirinya yakin kalau tak hanya dia yang mengidolakan Ronaldo. "Christiano Ronaldo, siapapun pasti suka sama dia, kharismanya itu luar biasa. Jadi aku dukung Portugal aja deh, ada Ronaldo sih," pungkasnya. (kpl)

Ayu Dewi Menikah 16 Juni

Agus Ringgo Jadi Sutradara

Agus Ringgo JAKARTA (HK) — Aktor Ringgo Agus Rachman sedang tertarik untuk bekerja di belakang layar lebar sebagai sutradara. Ia mengaku rela jadi kacung selama masa belajar. "Lagi magang di salah satu PH iklan, bagamina menjadi kacung yang baik," ucapnya seraya tertawa saat ditemui usai jumpa pers film 'Di Timur Matahari' di

Epicentrum, Rasuna Said, Kuningan, Jakarta Selatan, Senin (11/6). Ringgo tertarik dengan dunia penyutradaraan karena menurutnya ia bisa bebas menuangkan idenya sendiri dalam sebuah karya film. Apalagi di era teknologi yang semakin maju, media untuk membuat film semakin beragam. "Ada kesempatan belajar, ingin belajar. Membuat sebuah video, SLR udah bsa. Dari kamera HP aja udah bisa," tambahnya. Ketika syuting film 'Di Timur Matahari', bintang 'Get Married' kelahiran 12 Agustus 1982 itu juga 'nyolong' ilmu dari Ari Sihasale yang bertindak sebagai produser dan sutradara. "Memperhatikan gimana mengambil gambar dan lain sebagainya," tandas Ringgo. (dtc)

Ayu Dewi JAKARTA (HK) — Ayu Dewi akhirnya buka suara soal kepastian tanggal pernikahannya. Ayu akan resmi dipersunting Regi Datau pada

16 Juni mendatang. Hal itu disampaikan oleh manajer Ayu, Nanda Persada. Nanda juga menjelaskan bahwa resepsi akan digelar terpisah pada keesokan harinya. "Akad nikah 16 Juni pagi. Resepsinya tanggal 17 Juni di Shangri-La," ungkap Nanda dalam jumpa pers di The Mango Cafe, Citos, Jakarta Selatan, Senin (11/6). Nanda juga menjelaskan, pernikahan Ayu dan Regi

Arumi

akan digelar akan digelar secara tertutup. Ia mewakili Ayu pun meminta agar para pewarta bisa memahami keputusannya.

Batam Football Academy Segera Hadir

Wartawan Batam Bungkam Johor

CECEP/HALUAN KEPRI

WAKIL Walikota Batam Rudi SE bersalaman dengan sejumlah wartawan Media Johor Malaysia saat akan bertanding sepak bola persahabatan dengan wartawan Batam di Temenggung Abdul Djamal, Senin (11/6). BATAM (HK) — Tim wartawan Batam berhasil membungkam tim wartawan Negeri Johor dengan skor 3-1, pada pertandingan persahabatan yang digelar di Stadion Temenggung Abdul Jamal, Mukakuning, Senin (11/6) sore. Pada pertandingan tersebut, rekanrekan wartawan Batam diperkuat Tim Humas Pemko Batam. Pada pertandingan itu Tim Johor turun dengan menggunakan kostum kuning hitam, sedangkan wartawan Batam dengan kostum biru bergaris putih. Sejak dibunyikan peluit awal pertandingan dimulai, Wartawan Batam langsung tancap gas dengan melakukan serangan demi serangan ke barisan pertahanan Wartawan Johor. Baru sekitar lima menit jalannya pertandingan, Wartawan Batam sudah mendapatkan peluang, tapi sayang tendangan keras pemain masih melebar dikiri gawang lawan. Serangan demi serangan terus dilakukan oleh kedua kesebelasan, namun Wartawan Batam lebih dulu leading melalui salah satu

pemainnya setelah berhasil mengecoh lini belakang lawan, pada pertengahan pertandingan dan merubah kedudukan menjadi,1-0 untuk keunggulan Wartawan Batam. Terkejut dengan gol tersebut, Wartawan Johor terus menaikan tempo permainan. Ternyata kerja keras pemain lawan, membuahkan hasil karena di menit- menit akhir pertandingan babak pertama, tim tersebut bisa menyamakan kedudukan menjadi,1-1. Gol dicetak oleh pemain depan Wartawan Johor setelah berhasil memanfaatkan umpan silang dari saya kanan. Kedudukan,1-1 bertahan hingga turun minum. Memasuki babak kedua, Wartawan Batam melakukan perubahan formasi dari 3-5-2 menjadi 4-4-2. Alhasil, strategi tersebut sangat jitu. Karena pada pertandingan babak kedua, Wartawan Batam berhasil menambah dua gol lagi. Sehingga skor akhir pertandingan, 3-1 untuk kemenangan Wartwan Batam. Wakil Walikota Batam, Rudi yang turut menyak-

sikan jalannya pertandingan dan sekaligus membuka pertandingan tersebut mengatakan, kegiatan ini merupakan langkah awal untuk menjalin persaudaraan antara wartawan Johor dengan wartawan Batam. "Kita berharap kegiatan ini tidak terputus sampai disini, apalagi kita merupakan negara serumpun yang tidak memiliki banyak perbedaan," tutur Rudi. Bukan tidak mungkin kedepan Batam yang akan melakukan kunjungan ke Negeri Johor, sehingga apa yang telah dilakukan oleh rekan-rekan wartawan Negeri Johor juga mendapatkan kunjungan balasan nantinya. Sementara Ahmad Nizam, yang mengetuai kunjungan tersebut mengatakan bahwa kunjungan ini dilakukan khusus untuk sepakbola. Karena dengan adanya rangkaian kegiatan ini akan mempererat hubungan silaturahmi antar kedua daerah. Meskipun berbeda negara, namun kegiatan ini tentunya sangat bermaka. "Kita datang kesini khusus untuk pertandingan persahabatan dengan rekan wartawan yang ada disini," tutur Ahmad Nizam. Adapun rekan-rekan yang ikut merupakan rekan-rekan media yang ada di Negeri Johor. Dari 35 organisasi kewartawanan yang ada, 15 media berkesempatan untuk turun kali ini. "Kita sangat berbesar hati walaupun kalah, karena dengan adanya kegiatan semacam ini bisa terus memupuk kebersamaan dan saling kenal antara satu sama lain," tukas Ahmad Nizam. (cw62)

CMYK

"Acara diadakan secara tertutup tetapi kami nanti akan memberikan dokumentasi dari rangkaian acara tersebut," ujar Nanda. (dtc)

CECEP/HALUAN KEPRI

PRESIDEN Director Deltras Sidoarja, Mafirion saat diterima oleh pengurus Asosiasi Sekolah Sepak Bola Indonesia (ASSBI) Batam, kemarin. BATAM (HK) — Asosiasi Sekolah Sepak Bola Indonesia (ASSBI) Batam melakukan kerjasama dengan Deltras Sidoarjo untuk membangun sebuah akademi sepakbola yang akan diberi nama Batam Football Academy. Munculnya inisiatif tersebut merupakan inspirasi ASSBI Batam yang terus berupaya untuk membangun sepakbola Batam yang berdaya saing, dan siap berkompetisi dilevel nasional dan internasional. Selain itu juga memandang bahwa Batam merupakan daerah strategis yang keberadaannya sangat dekat dengan negara tetangga seperti Singapura, Malaysia, serta Thailand. Disamping itu juga, memandang bahwa Singapura saat ini merupakan salah satu negara yang sudah menjadi magnet sepakbola Asia. Presiden Director Deltras Sidoarja, Mafirion mengatakan, Batam adalah pintu gerbang yang menghubungkan dengan negara-negara

Asia. Karena Batam merupakan daerah yang bertetangga dengan negara-negara seperti Singapura, Malaysia, Thailand dan negara Asia tenggara lainnya. "Ini nantinya merupakan suatu wadah membentuk identitas pemain yang siap untuk berkompetisi dengan baik dilevel nasional maupun internasional," tutur Mafirion kepada Haluan Kepri, Senin (11/6). Memang kalau dilihat lanjut Mafirion, Batam juga memiliki banyak potensi yang bisa dikembangkan secara maksimal. Sehingga, jika ini terus berjalan dan dipupuk secara berkelanjutan, bukan tidak mungkin Batam akan melahirkan pemain-pemain yang handal. "Untuk itu, peran serta pemerintah sangat diharapkan dalam hal ini karena pemerintah berperan dalam menyediakan sarana dan prasarana yang dapat menunjang majunya persepakbolaan Batam kedepannya," tukas Mafirion. Sementara itu,

Sekretaris ASSBI Batam Enob Sihite mengatakan, selaku organisasi sepakbola yang sifatnya membina pemain-pemain muda pihaknya sangat mendukung apa yang telah dicanangkan oleh Deltras Sidoarjo. Karena dengan adanya akademi itu nanti memberikan harapan sepakbola Kepri, Batam khususnya akan mampu bersaing dengan negaranegara tetangga seperti Singapura, Malaysia bahkan Eropa. "Kita sangat mendukung apa yang telah dicanangkan oleh pihak Deltras Sidoarjo, karena dengan adanya akademi itu nantinya akan membuka harapan pemain untuk menjadi lebih baik lagi," tutur Enob Sihite. Sedangkan Jorg Peter Steinebrunner yang akan menjadi pelatih kepala akademi itu mengatakan bahwa siapapun pemain yang akan belajar di akademi itu, nanti akan bisa membaca dan menganalisa kekuatan dan kelemahan lawan. Selain itu postur tubuh juga bukan

menjadi halangan untuk berprestasi. "Yakinlah semua bisa kita lakukan, dan kita juga tidak harus selalu mengadopsi gaya bermain Eropa atau apalah. Karena yang terpenting tiap-tiap pemain bisa menemukan gaya permainan dan identitisnya sendiri," tutur Jorg Peter. S, mantan pemain timnas Jerman pada tahun 80an itu. Hal senada juga diutarakan oleh Mochamad Juanda, pendiri SSB Blue Eagle mengatakan bahwa ini kesempatan bagi setiap pemain yang punya bakat dari masing-masing SSB yang tergabung di ASSBI, untuk terus memberikan harapan kepada pemainnnya untuk menjadi yang terbaik. Maka dari pada itu, pada akademi itu nanti khusus untuk mendidik pemain-pemain, U-10, U12, U-14, serta U-16. Karena usia tersebut merupakan usia-usia yang sangat penting bagi perkembangan bakat pemain. Disamping itu juga pemain-pemain terpilih pada kejuaraan ABC Cup -16 lalu juga mendapatkan kesempatan pertama untuk bergabung dengan akademi itu nanti. "Kita selalu memberikan kesempatan seluas-luasnya bagi bakat-bakat muda untuk terus berkembang, karena disatu sisi kita yakin dengan adanya akademi itu nanti sepakbola Batam bisa bicara lebih jauh," tutur Juanda. Dimana kedepan juga mengupayakan pemainpemain terbaik untuk bisa berkompetisi dengan negara-negara tetangga yang saat ini tengah melakukan itu. Sehingga dengan demikian akan terus memaju pemain-pemain untuk terus maju. (cw62)


25

IKLAN Selasa,

12 Juni 2012


26

SAMBUNGAN Selasa,

Nasib Hotman

Sambungan hal 17 "Sesuai dengan daftar kehadiran absensi DPRD, yang hadir awalnya 23 setelah diskors menjadi 26 dari 45 anggota DPRD, maka sesuai dengan kesepakatan maka sidang ditunda," kata Nur. Sementara itu, berdasarkan absensi Anggota DPRD Kepri yang dibacakan Plt Sekretaris DPRD Eko Sumbaryadi mengatakan, dari 45 anggota DPRD Kepri, yang menghadiri Rapat Paripurna Mendengar Laporan Panitia Khusus dan Pengesahan Rencana Induk Pariwisata (Ripda) Kepri yang hadir secara absensi hanya 23 orang anggota DPRD, 16 orang absen, 2 orang izin dan 4 orang dinas luar. Kemudian ditambah 3 anggota DPRD yang hadir setelah skorsing dan tetap tidak kuorum dari jumlah 30 anggota DPRD yang harus hadir secara fisik. Penundaan Paripurna ini sendiri, diduga sarat dengan kepentingan politis terkait diagendakannya Paripurna Pergantian Unsur Pimpinan DPRD dari Partai Demo-

krat Edi Siswoyo ke Hotman setelah paripurna RIPPDA. Hal ini banyak ditentang anggota DPRD Kepri hingga mengakibatkan sejumlah anggota DPRD lain tidak hadir. Ketua Banleg DPRD Kepri, Alex Guspeneldi mengatakan, Rapat Paripurna yang digelar tersebut seyogyanya mengesahkan Tiga Ranperda Perda, diantaranya Perda Rippda, Paripurna Penggantian Unsur Pimpinan DPRD dan Paripurna Pokja Laporan Hasil Pemeriksaan (LHP) BPK atas keuangan Pemerintah Provinsi Kepri tahun 2011. "Seharusnya Banmus harus bisa membaca situasi, mengapa jadwal DPRD terhadap pembahasan dan pengesahan Perda ini, digabungkan dengan Paripurna Pergantian Unsur Pimpinan. Padahal indikasinya sudah terlihat jika tidak disetujui sebagian besar anggota DPRD. Ini malah RIPPDA yang jadi korban karena diagendakan dalam hari yang sama," kata legislator PAN tersebut.

Terkait ketidak hadiran anggota Fraksi PAN dia menjelaskan intruksi ketua Fraksi memang meminta untuk memboikot paripurna pergantian pimpinan DPRD tersebut karena permasalahannya masih ditangani PN Tanjungpinang dimana Edi siswoyo melakukan gugatan terkait hal ini. Sementara, Sekretaris Fraksi PKS Suryani mengatakan, kehadirannya hanya terbeban dengan dirinya sebagai anggota Pansus RIPPDA. Sementara keputusan fraksinya sama dengan PAN memboikot paripurna tersebut. Fraksinya bukan bermaksud mencampuri urusan internal Demokrat, tapi tidak ingin tersandung hukum jika Edi Siswoyo berhasil memenangkan gugatannya di PN Tanjungpinang. "Keputusan PKS memang memboikot paripurna ini, karena kami tidak ingin tersandung masalah hukum," ujarnya. Mantan Ketua PD Bintan Dukung Edi

pelatihan ini akan memotivasi masyarakat untuk mau melakukan penghijauan, dimulai dari lingkungan tempat tinggal sendiri. "Jika dulu kita melakukan penghijauan dengan membeli bibit tanaman, maka sekarang seharusnya kita yang menjual bibit tanaman," katanya. Wakil Walikota Tanjungpinang Edward dalam sambutannya juga mengatakan hal yang serupa. Dengan semakin meningkatnya jumlah penduduk maka kebutuhan akan bahan pangan juga akan semakin meningkat. Bagi para pelaku usaha agribisnis, hal ini tentunya merupakan peluang usaha untuk meningkatkan penghasilan. "Untuk yang punya pekarangan dirumah, bisa dimanfaatkan un-

tuk menanam tanaman-tanaman untuk memenuhi kebutuhan sehari-hari dulu seperti tanaman cabe. Bila sudah berhasil, bisa ditingkatkan lagi untuk kemudian dijual dan menambah pemasukan keluarga bahkan kalau perlu bisa juga diekspor ke Singapura, Malaysia, Thailand, bahkan Vietnam,"terangnya. Selain itu, bisnis tanaman hias tampaknya juga merupakan prospek usaha yang cukup menjanjikan karena bisa dilakukan dengan memanfaatkan pekarangan. "Untuk itu, saya menggugah kita semua, dengan adanya pelatihan ini kita mau berusaha meningkatkan perekonomian kerakyatan. Minimal untuk pemenuhan kebutuhan sehari-hari tidak pe rlu membeli lagi," tambah Edward. (cw40)

Mengalir Seperti

Sambungan hal 17 Memang bekerja sebagai Customer Service sering bertemu banyak orang, membutuhkan loyalitas yang memadai, maka Ega mengakui bahwa masing-masing orang yang sering ditemuinya di meja kerjanya mempunyai karakternya masingmasing. Jelas sekali, dalam membantu para nasabah membutuhkan sebuah kemampuan. "Maksudnya kemampuan itu adalah kemampuan seperti air," tuturnya. Bukan hanya sampai disitu saja, alumni D3 akuntansi Politeknik Batam ini juga mempunyai kesukaan dan hobi yang dapat menenangkan fikiran. Makan nasi goreng dan nonton ke bioskop menjadi alternatif untuk menghilangkan rasa jenuh dan capek setelah bekerja di Bank Riau Kepri Cabang Daik Lingga. Termasuk film Laskar Pelangi, The Raids dan banyak film Indonesia lainnya menjadi kesukaannya. "Kalau tidak nonton ke bioskop,

Riduan Sirait, mantan ketua DPC Partai Demokrat (PD) Bintan, juga pendiri PD di Bintan menyayangkan polemik penggantian Edi Siswoyo sebagai salah satu pimpinan DPRD Kepri dari PD, yang bergulir saat ini. "Ketua PD Kepri, Apri Sujadi telah melakukan tindakan sewenang-wenang tanpa melalui mekanisme yang ada. Apri melanggar AD/ ART PD," kata Riduan, kemarin. Selaku pendiri PD, Riduan sangat menyayangkan adanya ren-

cana penggantian ini, karena Edi cukup banyak berbuat untuk warga Bintan. Apabila ada masalah pribadi antara Edi dengan Apri lanjut Riduan, sebaiknya jangan sampai melibatkan PD. "Jangan karena tidak cocok secara pribadi lantas semua kawan dihabisi. Jangan seperti kacang lupa kulitlah. Kami dulu mengangkat dia karena kedekatannya dengan Anas Urbaningrum, ketua umum PD, yang sekarang

tersangkut kasus Hambalang," terang Riduan. Riduan mengingatkan seluruh kader PD untuk mematuhi AD/ ART. Sehingga di dalam memimpin PD mengikuti aturan yang jelas. Bukan aturan semau gue, ataupun aturan pribadi. Apalagi oleh motivasi mengambil keuntungan pribadi untuk kepentingan 2014 dan 2015, yaitu kepentingan pemilu legislatif 2014 dan pemilukada Bupati dan Wakil Bupati Bintan 2015. (rul/cw64)

200 Orang

Sambungan hal 17 serupa yaitu Pelatihan Petani dan Pelaku Usaha Agribisnis di Bukit manuk dan dibuka Wakil Walikota Tanjungpinang Drs Edward Mushalli, Senin (11/6). Acara dimaksud digelar dalam upaya untuk memberikan pengetahuan bagi para petani dan ibu rumah tangga yang ingin membuka usaha dibidang budidaya tanaman hias dengan memanfaatkan lahan yang ada seperti pekarangan. Kepala Dinas KP2KE, Irianto, SH mengatakan, pelatihan ini diikuti sebanyak 200 peserta yang terdiri dari 3 peserta pelatihan, yaitu pelatihan tentang hama penyakit dan pemberantasannya, pelatihan tentang okulasi tanaman buah, dan pelatihan tentang okulasi tanaman hias. Diharapkan dengan adanya

12 Juni 2012

hari libur saya sering balik ke Tanjungpinang. Di sana saya juga senang jalan-jalan ke pantai, termasuk di pantai yang ada di Daik Lingga, pokoknya tempat wisata yang ada airnyalah" ujar Egha. Di usianya yang ke 22 tahun, Egha menyadari bahwa hal utama yang telah membimbing dan membinanya sampai mendapatkan apa yang ia citakan dan menjalani rutinitas sehari-hari adalah kedua orang tua. Bagaimanapun usaha yang ia lakukan tidak lepas dari restu kedua orang tua, bahkan kedua orang tua adalah spirit yang selalu mengiringi langkahnya. "Orang tua pasti, karena kedua orang tua adalah penyemangat hidup saya" imbuhnya. Anak pertama dari dua bersaudara ini juga menilai bahwa kenapa ia suka nasi goreng adalah karena salah satu masakan ciri khas Indonesia adalah nasi goreng. Begitu juga dengan masakan khas

daerah yang berasal dari Daik Lingga, yakni laksa. Ia mengakui bahwa laksa adalah favorite makanannya," Kalau di Lingga, saya suka makan laksa," terangnya. Selain menjadi moto dalam keseharian Egha biarkan mengelir seperti air, gadis penyuka bunga melati ini mengatakan bahwa suatu saat nanti aliran itu akan sampai pada klimaksnya, atau muaranya. Maka pada saat itulah penentuan pilihan akan muncul. Di mana dalam menentukan pilihan itu akan ada yang akan dikorbankan, baik itu keinginan, kehendak. Hanya saja ketika pilihan sudah ditentukan tinggal bagaimana untuk menjalaninya dan mempertahankan pilihan tersebut sampai dapat memberikan manfaat bagi diri kita sesuai dengan apa yang dicitacitakan. "Sebenarnya hidup tentang pilihan saja, sampai di mana titik klimaksnya" imbuh Egha sambil tersenyum sipu. (cw60)

SUTANA/HALUAN KEPRI

SEJUMLAH kursi terlihat kosong karena ketidakhadiran anggota legislatif dalam rapat paripurna yang akhirnya ditunda, Senin (11/6).

Dinas PU

Sambungan hal 17 selesai, tetapi sudah diserahterimakan dan dilakukan pembukaan RSUP," kata Rio. Sementara disisi lain, Rio juga mempertanyakan permasalahan Dompak yang disebutkan banyak kendala dalam pembangunannya, seperti wabah malaria, medan yang berat dan tenaga kerja yang harus didatangkan dari Jawa. "Kenapa Islamic Center dan Masjid bisa selesai, sementara yang lain bermasalah," ujarnya. Selain itu, aktivis HMI tersebut juga mempertanyakan surat permintaan informasi pelaksanaan Pembangunan Dompak, dan sejumlah proyek yang ditangani oleh Dinas PU Kepri. Tak lama setelah melakukan orasi, para aktivis HMI itu langsung melakukan, pertemuan dan dialog dengan staf Dinas PU Kepri dan diterima oleh Kabid Cipta Karya Dinas PU Kepri Ahmad Dani serta Kabid Perencanaan dan Tata Ruang Kota, Mangara Simarmata. Mangara menjelaskan, Dinas PU tidak terlibat dalam pembangunan RSUP Kepri dimana hal ini ditangani langsung oleh Dinas Kesehatan Provinsi Kepri. Ia mengelak dengan mengatakan jika ingin tahu kondisi RSUP yang sesungguhnya agar mempertanyakan hal itu pada inkes. "Kami sarankan agar ditanya ke Dinkes saja, karena PU memang tidak terlibat dalam pembangunan RSUP Kepri," ujarnya. Terkait Dompak, Ia menjelaskan bahwa pembangunan Dompak memang masih terbengkalai diantaranya pembangunan Jembatan I

II dan III yang hanya berhasil menyelesaikan jembatan II dan II sementara jembatan I masih terbengkalai. "KOntraktornya sudah tidak mampu mengerjakannya, dan ini akan kita tinjau ulang dan lanjutkan,"tandasnya. Namun ketika diminta merinci satu persatu permasalahan di Dompak ia mengaku tidak bisa karena baru 1 tahun bertugas di dinas PU, sementara proyek tersebut dilaksanakan tahun 2007-2010. Sementara, Kejaksaan Tinggi (Kejati) Kepri telah melakukan koordinasi dengan pihak Polda Kepri, terkait penyelidikan dugaan penyalah gunaan keuangan negara terhadap proyek Dompak. Hal itu terkait informasi diperoleh, terkait upaya penyelidikan yang dilakukan pihak direktorat Reserse Kriminal Khusus (Ditreskrimsus) Polda Kepri untuk melakukan penyelidikan dugaan korupsi dalam proyek pembangunan pusat pemerintahan Pemprov Kepri yang telah menelan biaya senilai Rp1,9 triliun tersebut. "Secara umum kita memang telah melakukan koordinasi dengan pihak Polda Kepri yang tengah menangani dugaan permasalahan terhadap proyek pembangunan pusat perkantoran di Dompak tersebut," kata Bambang Panca SH, Kepala Penerangan Hukum Kejati Kepri. Disinggung tentang tim khusus sebagaimana desakan dari sejumlah elemen masyarakat dan mahasiswa beberapa waktu lalu, agar pihak kejati dapat segera menyeli-

diki berbagai dugaan korupsi terhadap proyek pembangunan pusat perkantoran Pemprov Kepri di Dompak. Hal itu dijawab Bambang, bahwa pihaknya hingga saat ini belum membentuk tim khusus tersebut. "Pihak Polda Kepri sendiri sejauh ini juga sedang menangani tentang dugaan permasalahan proyek di Dompak tersebut. Disamping itu, kita juga ikut memantau bagaimana perkembangannya," imbuh Bambang. Informasi lain diperoleh, pihak Polda Kepri juga telah mengantongi sejumlah nama pejabat di Pemprov Kepri untuk dilakukan penyelidikan dan penyidikan lebih lanjut mengenai dugaan kasus proyek di Dompak tersebut. Sementara Ketua Umum DPP Lembaga Swadaya Masyarakat (LSM) Investigation Coruption Transparan Independen (ICTI) Non Govermen Oranizatiao Kepri, Kuncus mengatakan, dugaan penyimpangan pada pembangunan pusat pemerintahan di Pulau Dompak itu sulit untuk ditutup-tutupi. Hal itu, karena pembangunan Dompak dalam bentuk fisik, dan sangat kelihatan bagian mana saja yang belum terselesaikan dari anggaran yang sudah dikucurkan Kasus Dugaan Korupsi Dermaga ASDP Dompak "Sekarang ini kita minta aparat penegak hukum di negeri ini untuk serius mengusut kasus di Dompak. Hal itu jangan ditutuptutupi dan pertimbangkan lagi, karena sudah banyak uang rakyat yang digunakan dalam proyek tersebut," ujarnya. ***


27

Selasa,

12 Juni 2012

Data dan Agenda

Grup A Jadwal Selasa (12/6) Yunani vs Rep.Ceko Pukul 23.00 WIB Rabu (13/6) Polandia vs Rusia Pukul 01.45 WIB Hasil Polandia Rep.Ceko

vs Yunani vs Rusia

1-1 1-4

Team Rusia Yunani Polandia Rep.Ceko

M 1 1 1 1

K 0 0 0 1

M 1 0 0 0

S 0 1 1 0

Grup C Hasil Spanyol vs Italia Rep.Irlandia vs Kroasia Team Kroasia Italia Spanyol Rep.Irlandia

M 1 1 1 1

M 1 0 0 0

S 0 1 1 0

SG 4-1 1-1 1-1 1-4

Nilai 3 1 1 0

SG 3-1 1-1 1-1 1-3

vs vs

Denmark Portugal

Team Jerman Denmark Portugal Belanda

M 1 1 1 1

M 1 1 0 0

S 0 0 0 0

0-1 1-0 K 0 0 1 1

SG 1-0 1-0 0-1 0-1

Nilai 3 3 0 0

Grup D Masih Berlangsung Perancis vs Inggris Pukul 23.00 WIB Ukraina vs Swedia Pukul 01.45 WIB

1-1 1-3 K 0 0 0 1

Grup B Hasil Belanda Jerman

Nilai 3 1 1 0

Team Swedia Ukraina Inggris Perancis

M 0 0 0 0

M 0 0 0 0

S 0 0 0 0

K 0 0 0 0

SG 0-0 0-0 0-0 0-0

Nilai 0 0 0 0

Pencetak Gol 2 Gol A.Dzagoev (Rusia), Mario Mandzukic (Kroasia) 1 Gol V. Pilar (Rep. Ceko), R.Lewandowski (Polandia), D. Salpingidis (Yunani), R. Pavlyuchenko, R. Shirokov (Rusia), Michael Khohn-Dehli (Denmark), Mario Gomez (Jerman), Nikica Jelavic (Kroasia), Sean St. Ledger (Rep.Irlandia), Antonio Di Natale (Italia), Cesc Fabregas (Spanyol) Kartu Merah Sokratis Papastathopoulos (Yunani), Szczesny (Polandia) Kartu Kuning Andrews (Rep.Irlandia), Modric, Kranjcar (Kroasia), Balotelli, Bonucci, Chiellini, Maggio (Italia), Arbeloa, Torres, Alba (Spanyol)

Di Natale Tuntaskan Dendam GDANSK (HK) — Italia berhasil menahan imbang juara bertahan Spanyol 1-1 dalam penyisihan grup C Piala Eropa, Minggu (10/6) malam. Gol Italia dicetak oleh Antonio Di Natale menit 60. Di Natale langsung mengungkapkan kegembiraannya usai mencetak gol tersebut. Striker veteran Udinese itu merasa puas bisa membayar kegagalannya mengeksekusi penalti di Piala Eropa 2008. Saat itu Italia disingkirkan Spanyol di babak perempatfinal lewat adu penalti setelah bermain imbang 0-0 selama 120 menit. Di Natale gagal dalam tendangan penalti, sehingga Italia kalah 2-4. "Saya masih ingat adu penalti

itu. Saya gagal saat melawan Spanyol. Jadi ini momen yang luar biasa bagi saya. Spanyol merupakan tim juara, sama halnya dengan kami. Ini merupakan pertandingan yang menarik," kata Di Natale usai pertandingan pada Rai Sport. Wajar jika Di Natale begitu emosional dalam laga ini. Apalagi pemain 34 tahun ini masuk sebagai pemain pengganti. Masuk menggantikan Mario Balotelli menit 56, dia sukses menjebol gawang Iker Casillas 4 menit kemudian. "Saya senang, setelah beberapa menit masuk saya bisa mencetak gol. Andrea Pirlo memberi-

kan umpan matang dan saya sanggup menuntaskannya," papar Di Natale. "Pelatih yang menentukan pilihan dan ketika saya mendapatkan kesempatan, saya akan memberikan segalanya," tambahnya. (vvn)

Di Natale

Kroasia Masih Raja di Udara

DAYLIFE

PAHLAWAN KROASIA — Mario Mandzukic hadir sebagai pahlawan Kroasia setelah dua golnya berhasil merobek jala kiper Irlandia, Shay Given pada laga kedua Euro 2012 Grup C di Stadion Miejski, Poznan, Senin (11/6) dinihari.

POZNAN (HK) — Laga kedua Euro 2012 Grup C mempertemukan Republik Irlandia dengan Kroasia di Stadion Miejski, Poznan, Senin (11/6) dinihari. Meski banyak yang menyebut kedua tim tersebut sebagai

Profil Bintang

penggembira di turnamen ini, pertandingan tetap berlangsung

menarik. Dua gol lewat kepala Mario Mandzukic membawa Kroasia benamkan Irlandia. Jelavic mencetak satu gol lain untuk Kroasia, sedangkan Irlandia hanya bisa membalas lewat gol Sean St Ledger.

Permainan Level Tinggi

POZNAN (HK) — Mario Mandzukic menandai debutnya di turnamen besar dengan sangat baik. Mencetak dua gol, ia menjadi pemain terbaik di pertandingan melawan Republik Irlandia. Menghadapi Irlandia di Municipal Stadium, Senin (11/6) dinihari WIB, Kroasia memetik kemenangan meyakinkan 3-1. Mandzukic tampil gemilang dengan menyumbang dua gol. Mandzukic layak mendapat pujian atas penampilannya di depan gawang. Ia menyelesaikan semua peluang yang didapat. Menurut catatan yang dilansir oleh situs resmi UEFA, pemain bernomor punggung 17 ini hanya memiliki dua peluang mencetak gol, dan kedua peluang itu sukses ia konversi menjadi gol lewat sundulan. Penampilan apiknya itu kemudian menjadikannya pemain dengan indeks tertinggi. Castrol Edge Index memberinya nilai 9,21 dan menjadi yang tertinggi mengungguli Nikica Jelavic yang ada di posisi kedua. Mandzukic mencetak gol pertamanya saat laga berjalan belum sampai tiga menit, tepatnya 2 menit 38 detik. Ini sekaligus menjadi gol tercepat keenam dalam sejarah Piala Eropa. Gol pertamanya menunjukkan insting ketajamannya. Menerima bola pantulan dari sisi kanan, Mandzukic yang tak terkawal di dalam kotak penalti kemudian menyundul bola ke pojok kiri gawang Shay Given. Meski sempat terpeleset sebelum melakukan sundulan, hal itu tak mengurangi kekuatan sundulannya untuk menaklukkan Given. Gol kedua Mandzukic di menit ke-49 juga diciptakan lewat sundulan. Berawal dari eksekusi tendangan bebas dari sisi kiri, Mandzukic kemudian memanfaatkan tinggi badannya untuk menyundul bola. Bola sundulannya mengenai tiang gawang kemudian mengenai kepala Given sebelum masuk gawang. Dengan dua gol yang dicetaknya, Mandzukic juga menyamai torehan bintang masa

lalu Kroasia, Davor Suker. Penyerang yang bermain untuk VfL Wolfsburg itu menjadi pemain kedua Kroasia yang mengemas dua gol untuk di sebuah pertandingan Piala Eropa atau Piala Dunia, sejak Davor Suker lawan Denmark pada tahun 1996. "Mario adalah pemain top. Dia bermain di level terbaikya. Wolfsburg tetap di Bundesliga karena dia," puji pelatih Kroasia, Slaven Bilic, seperti dikutip AFP. Mandzukic mengaku jika laga melawan Irlandia tidaklah mudah. Karena itu ia senang bisa menyumbang dua gol kemenangan Kroasia. Ia pun kemudian secara khusus mendedikasikan golnya untuk ayahnya. "Ini adalah laga yang sulit. Kami tahu in tidak akan mudah. Kami melakukan yang terbaik dan aku pikir kami layak menang. Penting untuk mencetak gol cepat," ujar pemain berusia 26 tahun ini. "Ayahku memintaku untuk mencetak gol dengan kepalaku. Aku adalah pemain yang tinggi dan aku senang punya kesempatan ini," tutur pemain bertinggi badan 186 cm itu. (dtc)

Mandzukic

Laga berlangsung dalam tempo tinggi sejak menit pertama dan Kroasia yang tampil penuh determinasi sudah unggul di menit ketiga. Darijo Srna menyisir lewat sayap kanan sebelum mengirim crossing yang berhasil ditanduk

masuk oleh Mario Mandzukic. Irlandia tak panik dengan gol cepat itu dan mulai menata kembali permainan mereka. Ketenangan Irlandia berbuah manis karena mereka mulai mampu mengimbangi tempo cepat yang diperagakan oleh Kroasia. Irlandia bahkan berhasil membuat kedudukan menjadi imbang di menit ke 19. Berawal dari tendangan bebas di sisi kiri pertahanan Kroasia, Aiden McGeady mengirim bola ke kotak penalti lawan. Sean St Ledger berhasil mengalahkan Vedran Corluka dalam duel udara dan mencetak gol dari jarak dekat. Kroasia yang dimotori Luka Modric masih mendominasi penguasaan bola dengan passing-passing pendek yang diakhiri dengan umpan silang ke jantung pertahanan Irlandia. Untung bagi Irlandia, pertahanan mereka masih tampil penuh konsentrasi. Terus-menerus digempur, pertahanan Irlandia akhirnya jebol juga. Kemelut di depan gawang Shay Given membuat bola mampir ke kaki Nikica Jelavic yang tak terkawal. Jelavic mecungkil bola melewati Given dan membawa Kroasia kembali unggul. Skor 1-2 bertahan hingga babak pertama usai. Deja vu terjadi di awal babak kedua. Mandzukic kembali membuat gol tiga menit setelah babak kedua dimulai. memanfaatkan umpan silang Ivan Perisic, Mandzukic kembali membuat gol lewat sundulannya. Sundulan Mandzukic membentur tiang gawang sebelum mengenai kepala Given yang terjatuh.

Bola masuk dan skor berubah menjadi 1-3 untuk Kroasia. Gol ini semakin mengukuhkan Kroasia sebagai tim yang paling banyak mencetak gol lewat heading. Di fase kualifikasi, Kroasia mencetak 9 gol lewat sundulan, terbanyak di antara kontestan lain. Kroasia mulai menurunkan tempo permainan dan berusaha menguasai ball possession setelah gol ketiga mereka. Sayang, transisi strategi ini berhasil dibaca oleh Irlandia yang mulai tampil lebih berani. Giovanni Trapattoni melakukan dua pergantian pemain di menit ke 53 untuk mengejar defisit gol. Namun pertahanan Kroasia masih terlalu tangguh untuk ditembus barisan pemain Irlandia. Umpan-umpan silang yang diperagakan Irlandia terbukti tidak efektif karena bek-bek Kroasia terbukti tangguh di udara. Selain itu, Stipe Pletikosa juga tidak melakukan kesalahan dalam menjaga gawangnya. Kedua tim silih berganti mengancam gawang lawan, namun hingga pertandingan berakhir, skor tetap 1-3 untuk keunggulan Kroasia. Ini adalah hasil negatif pertama Irlandia setelah menjalani 14 pertandingan tanpa kekalahan. Kemenangan mengantarkan Kroasia menjadi pimpinan sementara di Grup C Euro 2012, mengungguli Italia dan Spanyol yang di pertandingan sebelumnya berbagi satu angka. Irlandia, di sisi lain, harus bekerja keras melawan dua unggulan di sisa laga Grup C. (bln)

Modric Tak Sabar Jegal Italia POZNAN (HK) — Gelandang serang Kroasia, Luka Modric mengaku tak sabar untuk sebuah pertandingan luar biasa melawan Timnas Italia menyusul kemenangan 3-1 timnya atas Republik Irlandia, Senin dini hari (11/6). Pemain Tottenham Hotspur ini menilai, timnya telah menunjukkan permainan bagus ketika mengalahkan pasukan Giovanni Trapattoni dan dia berharap hal itu terulang ketika menghadapi Gli Azzurri.

Luka Modric "Melawan Italia akan menjadi pertandingan yang luar biasa bagi kami, saya berharap kami dapat mengulangi kinerja ini dan mengalahkan mereka," kata Modric, seperti dilansir Goal, kemarin. "Hal ini akan berbeda, tapi kami harus mempersiapkan diri dengan baik. Dengan cara kami bermain malam ini, kami bisa bermain melawan siapa pun di dunia,” cetusnya. "Pertandingan lain (Spanyol – Italia) tidak banyak mengganggu kami, dan kami pikir hanya tentang apa yang kami hadapi, sekarang kami memiliki

empat hari untuk mengatur pikiran sebelum melawan Italia," beber pemain berusia 26 tahun ini. Modric senang bahwa dia dan rekan satu timnya memenuhi harapan para penggemar mereka. Mantan pemain Dinamo Zagreb ini juga ingin membuat fans Kroasia puas apa pun hasil yang diberikan tim asuhan Slaven Bilic. Selain itu, dia juga memberikan pujian khusus kepada striker Everton Nikica Jelavic yang bermain apik pada laga itu. "Tentu saja sangat penting bagi saya bermain untuk Kroasia, namun berbeda jika untuk bermain di tingkat klub,” ujarnya. "Ada tekanan pada kami, harapan masyarakat yang tinggi dan mudahmudahan pertandingan kami malam ini dapat memenuhi harapan mereka dan membuat penggemar senang,” ungkapnya. "Jelavic membawa performa bagusnya di liga ke dalam tim nasional, (Mario) Mandzukic juga baik, tapi secara keseluruhan, setiap pemain berada di tingkat tinggi,” pungkasnya. (oke)

De Rossi Ungkap Alasan Jadi Bek GDANSK (HK) — Daniele De Rossi mengungkapkan alasan mengapa pelatih Cesare Prandelli memainkannya sebagai bek tengah ketika Italia bermain imbang 1-1 melawan Spanyol pada laga pertama Grup C Piala Eropa 2012, Minggu malam (10/6). De Rossi menjadi salah satu pemain Italia yang bersinar saat melawan Spanyol di PGE Arena. Berposisi asli sebagai gelandang, pemain AS Roma itu tidak canggung ketika di-

mainkan Prandelli sebagai bek tengah dalam pola 3-5-2. Bersama Giorgio Chiellini dan Leonardo Bonucci, De Rossi berhasil beberapa kali mematahkan serangan Spanyol dan memberikan rasa aman kepada kiper Gianluigi Buffon. De Rossi mengungkapkan alasan Prandelli untuk memainkannya sebagai bek tengah. Pemain 28 tahun tersebut diharapkan bisa menjadi jembatan antara lini belakang dengan lini tengah. "Prandelli punya bek tengah yang lebih bertalente daripada saya, tapi

dia ingin seseorang yang bisa menyambung lini belakang dengan tengah. Dengan pemain seperti Claudio Marchisio, Andrea Pirlo dan Thiago Motta, kami ingin memainkan bola di seluruh lapangan," ujar De Rossi kepada Rai Sport. "Spanyol adalah lawan terberat di grup ini, jadi menciptakan peluang sebanyak-banyaknya adalah permainan yang kami inginkan. Kita semua tahu posisi saya adalah gelandang, tapi semua pemain tampil bagus dan itu yang terpenting," sambungnya. (vvn)


CMYK

28

Selasa,

12 Juni 2012

Prediksi Polandia vs Rusia (Grup A) Rabu (13/6), pukul 01.45 WIB, Stadion Narodowy, Warszawa WARSZAWA (HK) — Pertandingan keempat Group A Piala Eropa 2012 yang akan berlangsung Rabu (13/6) dinihari WIB pukul 01.45 WIB, akan berhadapan Polandia vs Rusia di Stadion Narodowy, Warszawa, Polandia. Sebagai tuan rumah, tentunya Polandia kali ini berusaha untuk tidak berbagi angka seperti halnya waktu melawan Yunani yang berakhir dengan skor 1-1 di pertandingan pembuka. Polandia mencari kemenangan pertama mereka di Piala Eropa. Bukan tanpa alasan, hanya dengan kemenangan ini Polandia punya kans untuk lolos ke perempat-final. Saat ini Polandia hanya mengantungi satu angka. Namun untuk bisa menang dari Rusia, tim yang menaklukkan Rep.Ceko dengan empat gol berbalas satu, Polandia harus berlaga tanpa kiper andalan mereka, Wojciech Szczesny. Beruntungnya Polandia masih memiliki Prze-

myslaw, kiper pengganti yang bisa mementahkan bola tendangan penalti Giorgios Karagounis. Paling tidak, gawang mereka akan aman, demikian harapannya. Begitu pula Rusia yang sudah mengantongi nilai 3 setelah membantai Rep.Ceko dengan skor 4-1, pasti akan berusaha memenangi pertandingan untuk memastikan diri lolos ke babak perempat-final di laga kedua Grup A ini. Tak ada kekhawatiran yang harus dirasakan Dick Advocaat. Kemenangan dengan skor telak di laga pertama menjadi alasannya. Advocaat hanya merasa timnya bisa lebih garang di depan gawang lawan. Bisa dipastikan bahwa pertandingan pastilah akan berlangsung seru. Animo besar untuk menyaksikan pertandingan Polandia vs Rusia ini bisa dilihat dari tiket nonton pertandin-

gan yang akan dihelat di National Stadium ini. 60 ribu tiket sudah ludes terjual tanpa menyisakan satu lembar pun. Ini menandakan partai ini benar-benar akan menjadi ajang perseteruan dahsyat antara fans kedua kesebelasan yang pastinya akan sangat emosional menyaksikan partai beraroma dendam dan harga diri ini. Begitu besar dan panasnya partai Polandia vs Rusia ini pastinya akan berimbas pada penjagaan ketat yang akan dilakukan oleh aparat keaman. Jangankan untuk pertandingan timnas saat ada derbi klub antara klub lokal Polandia dan Rusia saja, suasana di Polandia biasanya mencekam. Ini pernah terjadi pada tahun 2008 saat salah satu klub lokal Polandia melawan klub lokal Rusia di Krakov. Stadion di Krakov saat itu sempat terbakar dan amarah massa pun tak terkendali sebelum pertandingan selesai. Semoga saja hal ini tidak terulang. Terakhir kali, kedua tim bertemu pada laga persahabatan Agustus 2007, dimana Polandia mampu menahan imbang Rusia 2-2. Rekor Polandia dari tiga pertemuan melawan Rusia adalah menang sekali, imbang sekali, dan kalah sekali. Sementara rekor Polandia dari 11 laga melawan Uni Soviet adalah menang dua kali, imbang tiga kali, dan kalah enam kali.

Dari total pertemuan Polandia melawan Rusia/Uni Soviet, tim tamu belum pernah menang. Saat ini Rusia memuncaki klasemen Grup A berkat kemenangan 4-1 atas Rep Ceko. Sementara Polandia duduk di peringkat kedua setelah meraih hasil imbang 1-1 melawan Yunani. Polandia tidak akan diperkuat kiper Wojciech Szczesny pada laga ini setelah mendapat kartu merah saat melawan Yunani di laga perdananya itu. Sebelum dibobol pemain Yunani Dimitris Salpingidis, Polandia mencatat rekor 512 menit tanpa kebobolan. Polandia memenangkan lima dari tujuh laga terakhirnya di semua kompetisi, dengan dua imbang. Performa Rusia lebih konsisten dibanding Polandia. Rusia belum terkalahkan dari 15 laga terakhirnya di semua kompetisi, meraih delapan kemenangan dan tujuh imbang. Terakhir kali Rusia menelan kekalahan saat tumbang 0-1 dari Iran pada laga persahabatan Februari 2011. (sdc/glc/abc)

Head to Head 23 Agt 2007 : Rusia 2-2 Polandia (persahabatan)

Perkiraan Pemain Polandia : (4-2-3-1)

Rusia :(4-3-3)

Tyton Piszczek - Perquis - Wasilewski - Boenisch Polanski - Murawski Blaszczykowski - Obraniak - Rybus Lewandowski Absen : Szczesny (hukuman). Pelatih : Franciszek Smuda (Polandia).

Malafeev Anyukov - Berezutski - Ignashevich - Zhirkov Shirokov - Denisov - Zyryanov Dzagoev - Kerzhakov - Arshavin Pelatih : Dick Advocaat (Belanda).

5 Pertandingan Terakhir Polandia 8 Jun 2012 : Polandia 1-1 Yunani (Euro 2012) 2 Jun 2012 : Polandia 4-0 Andorra (persahabatan) 26 Mei 2012 : Polandia 1-0 Slovakia (persahabatan) 23 Mei 2012 : Polandia 1-0 Latvia (persahabatan) 1 Mar 2012 : Polandia 0-0 Portugal (persahabatan) 5 Pertandingan Terakhir Rusia 9 Jun 2012 : Rusia 4-1 Rep. Ceko (Euro 2012) 2 Jun 2012 : Italia 0-3 Rusia (persahabatan) 30 Mei 2012 : Lithuania 0-0 Rusia (persahabatan) 25 Mei 2012 : Rusia 1-1 Uruguay (persahabatan) 1 Mar 2012 : Denmark 0-2 Rusia (persahabatan)

Jerman Dinilai Miskin Kreativitas GDANSK (HK) — Bek tim nasional Jerman, Mats Hummels, menilai penampilan timnya kurang bagus saat menundukkan Portugal. Hummels pun menuntut perbaikan kinerja dari Mario Gomez dan kawan-kawan. Der Panzer berhasil mengalahkan Portugal 1-0 pada laga perdana Grup B Piala Eropa, Sabtu (9/6). Meski menang, Manuel Neuer dan kawan-kawan sebenarnya kurang menebar ancaman ke gawang lawan. Justru Portugal yang merajalela dengan serangan-serangan balik mereka. Untungnya, lini belakang Tim Panser yang digalang Hummels tampil disiplin. "Kami ingin menciptakan lebih banyak peluang di pertandingan berikutnya. Melawan Portugal, kami kurang menciptakan peluang," kata Hummels seperti dilansir Mirror Football. "Terkadang pergerakan kami di lini depan terlalu lambat, tapi sangat penting agar tidak memberikan bola, sehingga kami tidak rapuh saat serangan balik. Lain kali kami harus mendominasi pertandingan sambil mempertahankan stabilitas di lini belakang." Pada laga berikutnya, Jerman akan menantang Belanda. Kedua tim sempat bertemu November lalu di mana Jerman menang dengan skor telak 3-0. "Kami akan melakukan review dari rekaman pertandingan terakhir kami lawan

Belanda. Tentu saja laga kali ini akan berbeda. Mereka harus menang dan kami juga harus tampil lebih baik dibanding saat melawan Portugal." (vvn)

WARSAWA (HK) — Uni Federasi Sepak Bola Eropa (UEFA) akan menuntut Jerman dan Portugal karena insiden yang terjadi saat mereka bertemu pada penyisihan Grup B Piala Eropa, Sabtu (9/6). "Federasi Sepak Bola Jerman (DFB) akan dituntut karena suporternya melempar benda-benda ke lapangan. Sedangkan Federasi Sepak Bola Portugal (FPF) akan

dituntut karena memperlambat kick-off babak kedua," demikian pernyataan UEFA, Minggu (10/6). Pada pertandingan yang dimenangkan Jerman 1-0 itu memang sempat diwarnai pemandangan mengecewakan. Suporter Jerman sering melemparkan benda-benda ke lapangan termasuk sebuah boneka, terutama diarahkan kepada pemain Portu-

gal. Ini terjadi beberapa kali terutama di babak pertama. Pihak berwajib telah melakukan peringatan tiga kali bahwa tindakan pelemparan itu bisa membuat pertandingan dihentikan. Menurut UEFA, Komisi Disiplin dan Pengawasan akan segera membahas kasus ini. Kedua negara tersebut bisa dikenai hukuman.(kcm)

Spanyol Salahkan Lapangan

Mats Hummels

Prandelli Sesalkan Gol Fabregas GDANSK (KCM) — Pelatih Italia, Cesare Prandelli, mengaku puas dengan permainan timnya saat melawan Spanyol pada laga perdana Grup C Piala Eropa 2012. Namun, ia menyesalkan gol Cesc Fabregas yang membuat keunggulan timnya sirna dan bertandinPrandelli gan berakhir 1-1. Italia sebenarnya unggul lebih dulu berkat gol Antonio Di Natale. Namun, timnya gagal mempertahankan keunggulan itu, setelah Fabregas membobol gawang Gianluigi Buffon.

UEFA Tuntut Jerman dan Portugal

"Hasilnya cukup adil. Keinginan kami memainkan sepak bola, bukan sekadar menghadang lawan," kata Preandelli kepada Rai Uno. "Hasil seri? Ada sedikit penyesalan kami gagal mempertahankan keunggulan. Dalam beberapa hari ke depan, kami akan mengubah diri baik secara fisik maupun mental. Kami bermain sebagai tim dan sangat bagus," tambahnya. Prandelli menurunkan duet Antonio Cassano dan Mario Balotelli sejak awal. Namun, keduanya gagal mencetak gol dan akhirnya diganti. Meski begitu, katanya, pergantian itu lebih karena strategi, bukan karena mereka tampil buruk. "Mereka juga bermain bagus. Mereka tidak mencetak gol, tapi membantu tim. Itulah yang saya minta dari mereka," terangnya. (kcm)

CMYK

GDANSK (HK) — Spanyol menyalahkan lapangan yang terlalu kering saat mereka ditahan Italia 1-1 pada laga perdana Grup C Piala Eropa 2012, Minggu (10/6) malam di PGE Arena di Gdansk. Menurut Spanyol, lapangan kering membuat alur bola menjadi lambat. "Lapangan yang terlalu kering membuat permainan sepakbola tak berjalan lancar dan tak sesuai dengan keinginan penonton," keluh Pelatih Spanyol Vicente Del Bosque. "Jika lapangan membuat alur bola lebih cepat, maka akan lebih baik buat dua tim yang bertanding dan membuat pertandingan lebih baik," tambahnya. Keluhan yang sama juga disampaikan striker Spanyol, Fernando Torres. Menurutnya, timnya sudah cukup mengadukan kondisi lapangan yang kering tersebut kepada panitia. "Pada akhirnya, mereka (Italia) mengambil banyak keuntungan dari kondisi lapangan," kata Torres. Rekan Torres, Andres Iniesta, memperkuat pendapat itu, "Aku kira bagi penonton, jika lapangan lebih baik, akan lebih menyenangkan."

Bela Diri Komplain Spanyol mengenai rumput dan kondisi lapangan tersebut mendapat respon dari Federasi Sepakbola Polandia. Menurut presiden federasi Grzegorz Lato, komplain yang ada tidak berdasar. "Alasan saja!" sergah Lato, peraih Sepatu Emas di Piala Dunia 1974, kepada stasiun radio TOK FM. "Ketinggian rumput dalam kondisi yang sempurna," lanjutnya. Untuk kondisi lapangan yang kering, Lato menilai ada beragam permintaan dari tim yang berlaga. "Masalahnya adalah sebelum pertandingan lapangan biasanya disiram air. Tapi Anda harus melakukan kesepakatan dengan kedua tim yang bermain. Tim Spanyol ingin disiram, sementara Italia tidak setuju," jelasnya. "Jika tidak ada kesepakatan, tak ada bedanya jika di Barcelona dan Real Madrid, mereka mengairi lapangan dua jam sebelum pertandingan." Pihak UEFA juga memiliki regulasi untuk menyetujui permintaan tim yang ingin membuat lapangan lebih basah, tapi masih dalam standar tidak sampai merusak lapangan. Karena itulah menyiram lapangan dihentikan

75 menit sebelum kickoff setelah mendapat saran dari petugas perawat lapangan. "Prosedur yang sama digunakan di semua pertandingan dengan

pandangan menemukan keseimbangan antara melindungi lapangan dan memenuhi harapan tim yang bertanding," jelas UEFA. (kcm/glc)


Turn static files into dynamic content formats.

Create a flipbook
Issuu converts static files into: digital portfolios, online yearbooks, online catalogs, digital photo albums and more. Sign up and create your flipbook.