CMYK
Sabtu,
16 Juni 2012
27 Rajab1433 H TERBIT 28 HALAMAN NO 16/6 TAHUN KE 11 Website: www.haluankepri.com
HARGA ECERAN Rp2.000,- HARGA LANGGANAN Rp52.500,- UNTUK LUAR KOTA TAMBAH ONGKOS KIRIM
Keluarga Khawatir Tiga Anak Neneng JAKARTA ( HK) — Tersangka kasus dugaan korupsi PLTS Kemenakertrans, Neneng Sri Wahyuni tak membawa serta tiga anaknya saat kembali ke Indonesia. Tiga bocah itu diduga masih berada di Malaysia. Penangkapan Neneng dan suaminya Muhammad Nazaruddin ditahan di Lapas Cipinang, membuat keluarga besar
Neneng
Neneng di Pekanbaru khawatir. Mereka berniat berkoordinasi dengan keluarga besar Nazaruddin terkait pengasuhan ketiga anak itu. Abang kandung Neneng di Pekanbaru, Hendra menyebutkan keluarga mereka memperoleh informasi ketiga anak Neneng masih berada di negeri jiran. Cuma untuk memastikannya mereka akan
mencari tahu kebenarannya. "Kami akan bermusyawarah dulu dengan keluarga Nazaruddin tentang ketiga anak adik kami itu," ujarnya, kemarin. Ia menyebutkan saat ini belum tahu pasti keberadaan anak-anak tersebut. Karena selama dalam pelarian, mereka tidak pernah berkomunikasi dengan Neneng. "Dan dalam waktu dekat, kami juga
akan berkunjung ke KPK untuk melihat adik kami itu. Cuma waktunya belum tahu kapan," ungkap Hendra. Sebelumnya, Wakil Ketua KPK, Busyro Muqqodas membenarkan keberadaan ketiga anak Neneng di Malaysia. "Anakanak Neneng, informasinya masih berada
Keluarga Khawatir Bersambung ke hlm 7
Ketua Gabpeknas Diperiksa Saksi Pelapor 14 Proyek Dinas PU Batam BATAM (HK) — Ketua Gabungan Perusahaan Kontraktor Nasional (Gabpeknas) Kepri, Ir Suparman diperiksa polisi, Jumat (15/6). Ia dimintai keterangan sebagai saksi terkait laporannya ke Polresta Barelang soal 14 proyek pembangunan jalan bermasalah senilai Rp32 miliar di Dinas PU Batam.
Suparman mengaku telah diperiksa polisi selama enam jam dari pukul 13.00 WIB hingga pukul 19.00 WIB. Ia diperiksa oleh Brigadir Kepala (Bripka) Mahaka di ruangan Kanit VI Polresta Barelang. Suparman dicecar pertanyaan mulai dari proses pengumuman pelelangan hingga ke penetapan pemenang. Semua dugaan kecurangan kasus itu sudah disampaikan secara jelas kepada penyidik. Suparman menuduh panitia lelang ke-14 proyek itu melakukan
Oleh: Tim Haluan Kepri, Liputan Batam Dalam kasus ini, panitia lelang dituduh melakukan kecurangan, pemerasan, penggelapan dalam jabatan dan pemalsuan surat da-
lam lelang proyek tersebut. Bahkan panitia lelang diduga meminta fee 10 persen dari nilai kontrak proyek tersebut.
Ketua Gabpeknas Bersambung ke hlm 7
Rekan-rekan Fina Menghilang Wanita Tewas OD saat Karaoke Bersama Oknum Dewan
TUNDRA/HALUAN KEPRI
SAMBUT RAMADHAN — Seorang pekerja melakukan pengecatan menara Masjid Baitusyakur, Jodoh, Batam, Jumat (15/6). Walau bulan Ramadhan masih sebulan lagi, namun masjid terbesar di kawasan Jodoh ini sudah mulai berbenah.
Dewi Persik
Emosi JAKARTA (HK) — Dewi Persik kembali mengejutkan publik. Beberapa foto pedangdut yang akrab disapa Depe ini, beredar di dunia maya. Foto itu menjadi heboh karena Depe mengenakan baju belly dance tembus pandang nan seksi. Depe mengaku emosi karena hal tersebut. "Saya kesal lah, sembarangan mencuri foto orang. Ini sudah
Emosi Bersambung ke hlm 7
TANJUNGPINANG (HK) — Satu persatu rekan-rekan Fina (20), wanita yang diduga tewas over dosis (OD) saat pesta narkoba bersama tiga oknum anggota dewan di Karoke Ocean One Tanjungpinang menghilang. Keberadaan mereka hingga kini belum diketahui. Sebelumnya, Fina ke tempat karaoke bersama tiga orang rekannya, dua orang waria, salah satunya S dan satu lagi seorang perempuan. Mereka kemudian bergabung bersama tiga oknum dewan, Dn, Gt dan Yt di ruangan karaoke kamar nomor 01 tersebut. Di dalam ruangan itu sudah ramai dengan orang lain. Namun sejak kejadian itu ketiga rekan korban tidak lagi menampakan batang hidungnya. Salah seorang sumber yang layak dipercaya mengaku saat itu salah seorang rekan korban, S sempat mengajaknya untuk ka-
raoke bersama oknum dewan. Namun ia menolak karena ada keperluan mendadak yang tidak bisa ia tinggalkan. " Saya memang diajak S, tapi saya tak mau. Saya juga tidak tahu siapa-siapa yang bersama S karoke bersama anggota dewan itu," katanya via ponsel, kemarin. Meski demikian, keesokan harinya, ia mendapatkan kabar dari teman-temanya bahwa Fina mengalami OD hingga tewas. Untuk membuktikan kebenaran informasi itu ia kemudian menghubungi S. Dan S mengakui kalau Fina OD lalu meninggal. "Informasinya, Fina meninggal bukan setelah tiba di rumah sakit. Tapi meninggal dalam perjalanan menuju ke rumah sakit," ungkap sumber tersebut. NET
Rekan-rekan
FINA (kanan) dan rekannya semasa hidup.
Bersambung ke hlm 7
KEPRI JUARA III MTQ NASIONAL TANJUNGPINANG (HK) — Khafilah Provinsi Kepri berhasil meraih juara III Musabaqah Tilawatil Quran (MTQ) ke24 tingkat Nasional yang digelar 8-15 Juni 2012 di Ambon, Provinsi Maluku. Hasil tersebut disiarkan secara langsung melalui TVRI, Jumat (15/6) malam.
Prestasi Provinsi Kepri ini naik satu tingkat dibanding MTQ ke-23 di Bengkulu. Secara berurutan juara MTQ ke-24 tingkat nasional yaitu DKI Jakarta, Provinsi Banten dan Provinsi Kepri. Provinsi Jawa Barat yang sebelumnya menduduki peringkat ke-3
Laga Hidup Mati WROCLAW (HK) — Hasil pertandingan Grup A Euro 2012 cukup menarik, karena setelah masing-masing tim menyelesaikan dua pertandingan, belum ada satu pun tim yang dipastikan lolos ke babak 8 besar dan juga belum ada satu pun tim yang dipastikan gugur.
digeser oleh Kepri menjadi peringkat ke-4 secara nasional. Peringkat ke-5 diraih Sumatera Barat, disusul Jawa Timur, Riau, Kalsel dan Malaku selaku tuan rumah. "Alhamdulillah kafilah dari Provinsi Kepri berhasil meraih peringkat
Dengan hasil pertandingan tersebut tentunya hasil pertandingan ketiga Grup A baik Rep. Ceko vs Polandia yang akan digelar di Stadion Municipal Stadium Wroclaw, Wroclaw pada Minggu (17/6) dini hari WIB, maupun Yunani vs Rusia nanti akan sangat menarik untuk ditunggu, karena semua tim di Grup A ini masih berpeluang untuk lolos ke babak berikutnya, tentu saja dengan tingkat peluang yang beragam. Dalam laga hidup mati tersebut, tim asuhan Michal Bilek dituntut meraih kemenangan untuk
Laga Hidup Bersambung ke hlm 7
ke III nasional setelah pada MTQ Nasional ke-23 di Bengkulu meraih peringkat empat nasional," kata Kepala Bagian Keagamaan Biro Kesra Provinsi Kepri, Mahadi Rahman yang
Kepri Juara Bersambung ke hlm 7
Jadwal Shalat Batam dan Sekitarnya Subuh
04:43
Dzuhur
12:04
Ashar
Magrib
15:30
18:10
Isya’
19:25
Dahlan Curhat Kendala Investasi
Hal
9
Ratusan Ton Besi Terbengkalai
Hal
17
Nikmat dan Berkah ADALAH sesuatu yang lazim bila sebagian kita jatuh mengeluh tatkala sakit. Tubuh lunglai, wajah kuyu, dan pudar cahayanya. Padahal, semakin banyak kita mengeluh, maka akan semakin terasa pula sakitnya. Yang paling membahayakan adalah bila pikiran kita tidak terkuasai dengan baik. Biasanya menerawang jauh, realitas yang ada didramatisasi, segalanya dipersulit dan
Nikmat dan Bersambung ke hlm 7
TIDAK TERBIT SEHUBUNGAN dengan peringatan Isra Mi'raj Nabi Muhammad SAW yang ditetapkan pemerintah sebagai hari libur nasional, Harian Umum Haluan Kepri tidak terbit, Minggu (17/6) besok. Kami akan kembali terbit seperti biasa, Senin (18/6). Harap pembaca dan relasi maklum. Penerbit.
HALUAN KEPRI SATU-SATUNYA KORAN BACAAN MASYARAKAT KEPRI
CMYK