HaluanKepri 24Nov12

Page 1

CMYK Website HMG: www.haluanmedia.com

Sabtu,

24 November 2012

10 Muharram 1434 H TERBIT 24 HALAMAN NO 24/11 TAHUN KE 11 Website: www.haluankepri.com

HARGA ECERAN Rp2.000,- HARGA LANGGANAN Rp52.500,- UNTUK LUAR KOTA TAMBAH ONGKOS KIRIM

Ketua RT dan RW Tewas Disambar Petir FERY HERIYANTO/HALUAN KEPRI

WAKIL Pemimpin Redaksi Haluan Kepri, Rinaldi Samjaya (kiri) bersalaman dengan Taufiq Arifin, Direktur Pemasaran JP usai penandatanganan MoU didampingi Hendri Afrizal, Kacab JP Batam di Southlink Batam, Kamis (22/11).

Pelanggan Baru Dapat Asuransi Haluan Kepri dan JP Teken MoU BATAM (HK) — Langkah maju kembali dilakukan oleh Harian Umum Haluan Kepri (HK). Mulai hari ini, Sabtu (24/11), bagi pelanggan baru Haluan Kepri akan mendapatkan perlindungan asuransi dari Jasaraharja Putera (JP). Hal ini dikukuhkan dengan adanya penandatanganan nota kesepahaman (MoU) antara Haluan Kepri dan JP yang dilakukan, di Southlink, Batam, Kamis (22/ 11). Haluan Kepri diwakili Wakil Pemimpin Redaksi , Rinaldi Samjaya dan JP diwakili oleh Taufik Arifin, Direktur Pemasaran JP. Rinaldi, mengatakan, Haluan Kepri terus melakukan peningkatan kualitas. Tidak hanya dalam pemberitaan namun juga dalam hal lainnya. "Salah satunya adalah dengan memberikan 'reward' berupa asuransi kecelakaan diri kepada

Pelanggan Baru Bersambung ke hlm 7

Luffman Tanpa Cukai...

Hal

9

PDAM Buka Sambungan...

Hal

17

Tiga Korban Lainnya Luka-luka BATAM (HK) — Hujan lebat disertai petir sepanjang, Jumat (23/11) sore berujung petaka. Lima warga Perumahan Vila Muka Kuning, Batam, Kepri tersambar petir, dua diantaranya Ketua RT dan RW perumahan tersebut tewas. Sementara tiga lainnya luka -luka. Kelimanya saat itu berada di sebuah gubuk di belakang perumahan tersebut sekitar pukul 17.00 WIB. Oleh: Nov Iwandra, Liputan Batam Kedua korban yang meninggal adalah Andika Kuswandi (41), Ketua RW 10 Perumahan Vila Muka Kuning dan Heni (37) Ketua RT 02 perumahan tersebut. Sementara tiga warga lainnya yang mengalami luka-luka yakni Hendro, Iwan dan Heri. Informasi di lapangan, peristiwa naas itu terjadi ketika ketua RT dan RW mengajak warga untuk melihat kolam ikan yang berada di belakang perumahan tersebut. Pasalnya, hujan saat itu sangat lebat sehingga dikhawatirkan kolam ikan lele milik swadaya masyarakat itu tergenang banjir. Tiba di lokasi, kelima korban ini lalu berteduh di gubuk yang ada di sekitar kolam tersebut. Namun karena se-

bagian atap gubuk itu bocor, kedua korban lalu berinisiatif memperbaiki atapnya agar mereka bisa nyaman untuk berteduh. Namun secara tiba-tiba petir menggelegar lalu menyambar kedua korban hingga tewas di tempat. Sementara tiga korban lainnya yang selamat merasa disetrum dari atas gubuk. Sekitar lima menit mereka tidak bisa bergerak, badannya merasa kram. Selang beberapa menit kemudian, warga yang mengetahui kejadian itu melarikan ketiga korban yang selamat yakni Hendro dibawa ke Rumah Sakit Harapan Bunda (RSHB). Sedangkan Iwan dan Heri di bawa ke RSUD

NOV IWANDRA/HALUAN KEPRI

KORBAN PETIR — Dua dari tiga korban selamat yang disambar petir sedang dirawat di rumah sakit. (foto bawah) satu dari dua korban yang tewas disambar petir disemayamkan di rumah duka di Perumahan Vila Mukakuning, Batam, kemarin.

Ketua RT Bersambung ke hlm 7

Berkaca KETIKA dua cermin yang saling berhadapan, muncul pantulan yang tak terhingga. Begitulah bila anda mau bercermin pada diri sendiri. Akan anda temukan bayangan yang tak terhingga. Bayangan itu adalah kemampuan yang luar biasa; ketakterbatasan yang memberi kekuatan untuk menembus batas rintangan diri. Berkacalah pada diri sendiri, dan temukan kekuatan itu.

Berkaca Bersambung ke hlm 7

Titi DJ

Bandingi 3 Mantan Suami JAKARTA (HK) —Titi DJ terhitung sudah tiga kali menjanda. Tak ayal Titi pun sudah 'kenyang' dengan asam garam perkawinan. Pelantun 'Sang Dewi' itu pun kerap digoda oleh pertanyaan yang memintanya untuk memilih siapa di antara para mantan itu yang terbaik. Namun apa jawaban Titi? "Wah itu nggak bisa dibandingin. Masing-masing punya kelebihan dan kekurangan," ujarnya saat tampil dalam acara Intermezzo MNCTV, Jumat (23/11). Meski demikian Titi mengaku semua mantan suaminya sampai sekarang baik-baik aja. Tidak ada

Kenaikan UMK Jadi Kontraproduktif BATAM (HK) — Pengamat ekonomi yang juga Chief Economist PT Bank Mandiri, Tbk Destri Damayanti mengingatkan agar pemerintah lebih berhati-hati saat memutuskan standar upah minimum, baik kota maupun provinsi. Sebab satu sisi, kenaikan upah bisa berdampak positif bagi pekerja, di sisi lain juga bisa berdampak negatif atau terjadi kontraproduktif pada pekerja itu sendiri. "Pertumbuhan ekonomi Indonesia masih sangat bagus bila dibandingkan dengan pertumbuhan ekonomi dunia. Pertumbuhan ekonomi kita bagus karena ditopang oleh konsumtif masyarakat, di samping UMKM, makanya kita bisa tumbuh di atas 6 persen per tahun. Berbeda dengan negaranegara lain yang saat ini justeru sedang dilanda krisis ekonomi," ujar Destri Damayanti di sela-sela acara Media Training yang digelar Bank Mandiri di Hotel Panorama Regency, Batam, Jumat (23/11). Dengan kenaikan upah pekerja, tingkat konsumtif

Kelangkaan BBM di Batam Makin Parah BATAM (HK) — Kelangkaan bahan bakar minyak (BBM) bersubsidi jenis solar dan premium di Batam, Kepulauan Riau (Kepri) semakin parah. Jika tidak segera diatasi akan berdampak serius terhadap aktifitas masyarakat. Sejumlah sopir yang ditemui kemarin mengaku hampir sebulan ini mereka kesulitan mendapatkan BBM. Sebagian besar SPBU terutama kalau akhir pekan stok BBM sudah habis. "BBM langka di Batam bukan baru kali ini saja, na-

mun sudah berlangsung lama. Ironisnya, walaupun sudah hampir satu bulan ter-

nyata tidak pernah ada tindakan konkret untuk mengatasi mandegnya distribusi

BBM ke Batam. Padahal,

Kelangkaan BBM Bersambung ke hlm 7

Pelansir Solar Ditangkap BATAM (HK) — Untuk kesekian kalinya polisi menangkap pelansir BBM bersubsidi di Batam. Kali ini dua unit mobil dan sopir yang melakukan pembelian solar dalam jumlah yang lebih (pelansir) diciduk di Stasiun Pengisian Bahan Bakar Umum (SPBU) Harbour Bay Batu-

SEORANG anggota polisi menunjukan barang bukti mobil pelansir solar yang diamankan Polsek Batuampar, Jumat (23/11).

Pelansir Solar Bersambung ke hlm 7 CECEP/ HALUAN KEPRI

Kenaikan UMK Bersambung ke hlm 7

MU vs QPR Sabtu (24/11) Pkl. 22:00 WIB

Rooney is Back

Bandingi 3 Bersambung ke hlm 7

MANCHESTER (HK) — Wayne Rooney dipastikan fit untuk membela Manchester United kala menjamu Queens Park Rangers di Old Trafford, Sabtu (24/11) malam ini. Chris Smalling juga bisa kembali setelah pulih dari cedera bahu. Setelah kemenangan atas Aston Villa, Rooney telah absen di dua pertandingan MU. Tanpa diperkuat penyerang internasional Inggris itu 'Setan Merah' mendapat hasil negatif yaitu ditekuk Norwich dan Galatasaray. Sedangkan di lini belakang, kendati Smalling bisa comeback

Rooney is Bersambung ke hlm 7

HALUAN KEPRI SATU-SATUNYA KORAN BACAAN MASYARAKAT KEPRI

CMYK

Editor: M Syahdan, Layouter: Dieky Saputra, Grafis: Dimas


Turn static files into dynamic content formats.

Create a flipbook
Issuu converts static files into: digital portfolios, online yearbooks, online catalogs, digital photo albums and more. Sign up and create your flipbook.