Sriwijaya Post Edisi Jumat 26 Juni 2009

Page 1

SRIWIJAYA POST Spirit Baru Wong Kito

JUMAT, 26 JUNI 2009

ECERAN Rp 2.000

TERBIT 24 HALAMAN

Mbak Anik Kandidat Kuat ■ Jadi Gubernur BI

Sri Mulyani

JAKARTA, SRIPO — Menteri Keuangan Sri Mulyani Indrawati atau biasa dipanggil Mbak Anik punya kans kuat untuk menjadi Gubernur BI. Namun Mbak Anik akan punya pesaing yakni Deputi Gubernur Bank Indonesia Hartadi A Sarwono. Sumber Persda di gedung DPR

mengatakan, kedua kandidat inilah yang akan diusulkan Susilo Bambang Yudhoyono ke DPR untuk selanjutnya menjalani proses fit and proper test (uji kelayakan dan kepatuhan). Sebelumnya, SBY terang-te ke halaman 11

JK Protes Jeda Iklan ■ Ganggu Inspirasi ■ Debat Mulai Seru JAKARTA, SRIPO --- Format debat calon presiden di studio Metro TV, Jakarta, Kamis (25/6) malam mendapat protes dari Jusuf Kalla. “Beliau menyarankan kalau bisa jeda tidak terlalu banyak karena inspirasi bisa hilang,” ujar Ketua Komisi Pemilhan Umum (KPU) Abdul Hafiz Anshary mereka ulang protes Kalla. Sebelum mengajukan protes, Kalla melontarkan sindiran ketika acara debat disela penayangan iklan. “Duduk lagi, aduh...,” ujar Kalla. Ia kemudian tempat duduk Abdul Hafiz Anshary, I Gusti Putu Artha, dan Syamsul Bahri. Kepada tiga pejabat KPU itu Kalla berbagi pendapat. Abdul Hafiz mengungkapkan saran Kalla tersebut akan menjadi bahan evaluasi penyelenggaraan debat capres maupun cawapres selanjutnya. “Ini akan dievaluasi untuk melakukan perbaikan,” katanya seraya menambahkan format debat itu tidak terlepas dari saran tim kampanye nasional para kandidat. Berbeda dengan debat capres putaran pertama,

KOMPAS.COM/KRISTIANTO PURNOMO

JABAT TANGAN— Calon presiden Susilo Bambang Yudhoyono, dan Jusuf Kalla saling berjabat tangan di sela-sela jeda iklan acara debat capres putaran kedua di studio Metro TV, Jakarta, Kamis (25/6).

Lebih Dinamis, Menarik dan Menghibur DIBANDING debat capres dan cawapres yang telah dilangsungkan sebelumnya, debat capres semalam lebih dinamis, menarik, dan menghibur. Hal itu diungkapkan Hadar N Gumay, Executive Director dari Pusat Reformasi Pemilu atau Centre for Electoral Reform (Cetro). Ada beberapa hal menarik yang sempat dicatat Hadar. Antara lain para Capres terlihat lebih rileks. Misalnya Jusuf Kalla begitu tenang berjalan keluar dari

SRIPO/SYAHRUL HIDAYAT

BOLA RAKSASA — Pekerja membuat bola emas raksasa di Stadion Gelora Sriwijaya Jakabaring Palembang, Kamis (25/6). Bola emas berdiameter 4 meter ini disiapkan untuk penari yang akan tampil pada Grand Final Piala Copa Indonesia. Para penari yang berjumlah empat orang nantinya akan keluar dari dalam bola sambil memegang Piala Copa.

SBY tak Tersinggung

Instruksi Sekali Tendang Rp 100 Juta ari Laser dan God Bless Khusus Dimeriahkan TTari

BAGAIMANA pendapat para kandidat mengenai devat capres putaran kedua, Kamis (25/6). Meski sempat disentil Jusuf Kalla, namun SBY merasa masih dalam batas kewajaran dan kepatutan. “Kalau ada sedikit sentilsentilan antara saya dan Pak Jusuf Kalla itu tetap dalam suasana yang patut, dan tidak berlebihan,” kata SBY. Capres nomor urut dua ini merasa tidak ada yang tak wajar dalam perdebatan tersebut. “Sebenarnya yang bisa menanggapi penonton, rakyat Indonesia. Tetapi saya melihat cukup segar,” ujarnya. SBY berharap, model debat yang dimoderatorai ekonom Avialinia bisa berlanjut pada debat selanjutnya. “Mudah-mudahan debat berikutnya tetap seperti ini,” paparnya. Begitu pula pendapat Kalla. “Sejak dulu kan saya sudah rileks, biasa saja,” kata Kalla. Mantan Menko Kesra ini menyebut sindiran yang dilayangkan Megawati dijawab

PALEMBANG, SRIPO — Dua hari menjelang partai final Copa Dji Sam Soe IV 2008/ 2009 di Stadion Gelora Sriwijaya Jakabadok ring, MiRahmad D n g g u (28/6), pelatih Sriwijaya FC, Rahmad Darmawan meminta anak asuhnya untuk berkonsentrasi penuh menghadapi partai tersebut. Karena inilah kesempatan terakhir Kayamba dkk untuk merebut gelar musim ini. Bahkan RD --sapaan Rahmad-- meminta semua pihak untuk cooling down dan bekerja sama memompa semangat Laskar Wong Kito merebut gelar juara. “Saya mengharapkan semua pihak bekerjasama dengan tidak mengeluarkan statement yang membahayakan, sehingga dapat mempengaruhi performa pemain di partai fi-

ke halaman 11

ke halaman 11

IST

ke halaman 11

Aviliani

Buya Menjawab BUYA Drs HM Syuib Ushul siap menjawab pertanyaan soal ibadah agama Islam. Kirim pertanyaan ke Sripo Jl Jend Basuki Rahmat No 1608 B-D Palembang atau faks (0711) 312888 atau SMS ke 0811710188.

Mempelai Pria tak Hadiri Akad Assalamu alaikum Wr. Wb. Kepada Buya KHM Syu’ib Ushul yang terhormat. ke halaman 11

PALEMBANG, SRIPO — Final Copa Dji Sam Soe di Stadion Gelora Sriwijaya Jakabaring, Minggu (28/6), bakal menyuguhkan hiburan meriah. Tidak hanya laga Sriwijaya FC vs Persipura yang seru, acara seremonial sejak pembukaan hingga penyerahan piala juara juga dirancang spektakuler. Jadi akan rugi jika tak hadir langsung ke Jakabaring. Partai puncak Piala Copa yang pertama kali di Sumatera ini berdurasi sembi-

SRIPO/SYAHRUL HIDAYAT

Supporter Factor PERHELATAN Akbar Final Copa Dji Sam Soe 2009 telah di depan mata. Dua kesebelasan terbaik di tanah air pun telah bersiap untuk menuai prestasi sekaligus menorehkan sejarah baru. Ya, bagi Persipura sebagai jawara ISL 2009, hadir di final ke halaman 11

■ JPU Ajukan Banding

ke halaman 11

ke halaman 11

LATIHAN — Pemain Sriwijaya FC, Kamis (25/6), berlatih untuk menghadapi Persipura pada babak final Piala Copa Indonesia, Minggu (28/6).

Hakim Bebaskan Prita ALLAHUAKBAR ... Terima kasih majelis!! Kalimat syukur tersebut disampaikan Prita Mulyasari begitu majelis hakim Pengadilan Negeri Tangerang usai membacakan putusan sela yang menolak dakwaan jaksa penuntut umum, Kamis (25/6). Isak tangis juga mewarnai ruang sidang Pengadilan Negeri Tangerang menyambut putusan sela majelis hakim diketuai Karel Tuppu.

lan jam, mulai pukul 13.00 penonton masuk stadion sampai penutupan pukul 22.00. Kekocakan Edwin dan Djody sebagai Master of Ceremony (MC) memberi garansi kemeriahan acara. Ada juga grup band lawas God Bless yang dipunggawai Ahmad Albar dan Ian Antono. Grand Final Copa menyuguhkan hiburan tarian melibatkan 250 penari lokal dilatih koreografer ter-

ANTARA/JACKY

DAKWAAN BATAL — Prita Mulyasari (32), memberi salam kepada pengunjung sidang seusai mendengar putusan majelis hakim saat persidangan, di Pengadilan Negeri (PN) Tangerang, Banten, Kamis (25/6).

Oleh Mohammad Masyaheril Mantan Ketua Sriwijaya Mania


SRIWIJAYA POST Jumat, 26 Juni 2009

Ditemukan, Pamflet Tonjolkan SBY-Boediono PALEMBANG, SRIPO — Dua pekan menjelang Pilpres, di Palembang beredar pamflet (selebaran) yang menonjolkan pasangan SBYBoediono. Yang menemukan pamflet itu adalah tim kampanye Mega-Prabowo, Kamis (25/6). Dalam pamflet itu terpampang tiga pasangan calon dalam bentuk siluet (hitam). Tidak ada angka nomor urut dan nama-nama pasangan capres serta cawapres. Namun gambar pasangan calon yang terletak di tengah, ukuran gambarnya lebih besar dan menonjol dibandingkan dua pasang gambar calon yang terletak di sebelah kiri dan kanan. Sedangkan dalam bahan sosialisasi, di bagian bawah terdapat kalimat “Menang Kalah Adalah Hal Biasa”. Selain itu pada pojok kiri atas terdapat logo KPU dan pojok kanan atas ada logo Pemilu 2009. Latar belakangnya terdapat beberapa

gambar diagram. Sekretaris Tim Kampanye Mega-Prabowo Provinsi Sumsel yang juga Ketua Tim Advokasi Pasangan Mega-Prabowo Provinsi Sumsel, Fahlevi Maizano mengatakan, isi bahan sosialisasi itu sudah mengarah pada pasangan calon tertentu. “Kami protes keras. Kami minta bahan sosialisasi tersebut ditarik dari peredaran. Kami akan melayangkan somasi ke KPU daerah,” ujarnya ketika dihubungi semalam. Sedangkan Ketua Tim Kampanye Daerah SBYBoediono Provinsi Sumsel A Djauhari yang dihubungi secara terpisah mengaku, belum melihat wujud sebenarnya pamflet itu. Namun menurutnya hal tersebut tidak perlu terlalu dipersoalkan. “Saya tidak ada komentar untuk itu,” ujarnya ketika dikonfirmasi. Bukan dari KPU

Ong Berlian, anggota KPU Sumsel Bidang Sosialisasi, ketika diminta konfirmasi membantah KPU mengeluarkan pamflet dimaksud. Bahkan, ia mengaku belum tahu bentuk fisik pamflet yang dimaksud. “Saya baru pulang dari OKU Timur dan belum melihat selebaran itu. Namun, besar kemungkinan itu bukan dikeluarkan KPU. KPU pada posisi netral dan ini pula yang selalu kita tekankan pada KPU Kab/Kota. Kami tidak mungkin menonjolkan salah satu pasangan calon presiden dan wakil presiden. Setiap media sosialisasi, baik itu pamflet, spanduk, dan lainnya dikeluarkan oleh KPU Pusat. Kita di daerah tidak mengubah kalimat atau apa pun juga. Saya akan cek selebaran itu besok. Karena ada lambang KPU, ini menyangkut institusi. Kita akan telusuri siapa yang menyebarkannya,” tegas Ong. (sgn/ahf)

SBY tak Tersinggung

capres perdana. “Ini sama saja seperti debat pertama, cuma mate-rinya saja berbeda,” ujar Megawati. Dia merasa perdebatan kali ini lebih cair karena bisa bergurau dan melemparkan sindiran. “Saya sudah tahu, formatnya seperti debat pertama,” jelasnya. Moderator Avialiani juga mengatakan, suasana perdebatan lebih cair. Namun materi yang dijawab capres tidak memenuhi harapan Aviliani. “Pada segmen pertama

mengapa banyak pernyataan, seharusnya fokus dan tidak mengulang-ulang pada masa lalu. Tapi menjawab di masa depan,” ungkapnya. Avialiani merasa puas atas suasana cair ketiga capres. “Saya tidak menduga bisa cair, apalagi sebelumnya itu tegang sekali,” terangnya. Diakui, untuk mencairkan suasana debat, pihaknya bekerjasama dengan Metro TV. “Kerjasama ini saya pikir chemistry-nya kena. Ini yang membuat talkshow menarik,” katanya. (Persda Network/ade/sj2/dic)

Sdr. A Sukartono yang terhormat. Pernikahan/akad nikah adalah perjanjian yang suci lagi mulia, yang diucapkan serta disaksikan oleh manusia dan Allah SWT. Maka itu pernikahan/akad nikah harus didasari atas persetujuan dengan penuh rasa cinta mencintai antara kedua calon mempelai pria dan wanita. Tanpa persetujuan antara keduanya perkawinan/ akad nikah antara keduanya tidak dapat dilaksanakan. Adapun yang berhak mengucapkan kabul (menerima pernikahan) adalah mempelai pria/calon suami

secara pribadi. Dalam hal/ keadaan tertentu dia berhalangan menghadiri acara akad nikah, maka dia dapat/boleh mewakilkan kepada laki-laki/pria lain dengan memberikan kuasa yang tegas dan tertulis bahwa penerimaan wakil atas akad nikah tersebut adalah untuk mempelai pria/calon suami. Namun jika calon mempelai wanita atau wali nikah keberatan/tidak setuju calon mempelai pria diwakilkan, maka akad nikah tidak dapat dilaksanakan. Demikian penjelasan singkat, semoga bermanfaat.

gelar juara untuk kedua kalinya. “Saya berusaha meminimalisir apapun yang akan menganggu tim di final nanti. Tak jemu-jemu saya menekankan kepada pemain untuk tetap profesional dan fokus,” ucap pelatih asal Metro, Lampung ini. Setelah gagal mempertahankan gelar Liga musim lalu, Laskar Wong Kito tak ada pilihan lain kecuali tampil all out meraih gelar Copa Dji Soe yang sudah di depan mata. Jika tidak, SFC harus rela tak ada gelar musim ini. Kecewa Isnan Namun, ada sedikit kekecewaan RD karena skuadnya akan tampil minus bek sayap andalan, Isnan Ali di partai puncak. Pemain asal Makassar itu tak bisa tampil akibat akumulasi dua kartu kuning. “Saya kecolongan dengan Isnan. Padahal saya

sengaja tidak menurunkan Kayamba dan Wijay di leg kedua semifinal, untuk menjaga mereka supaya tetap main di partai final karena telah mempunyai satu kartu kuning,” keluh mantan pelatih Persija dan Persipura ini. Sama halnya dengan SFC, tim Mutiara Hitam --julukan Persipura-- juga tidak akan diperkuat striker andalannya Alberto “Beto” Goncalves akibat akumulasi kartu kuning. Namun Rahmad tak memandang ini sebagai suatu keuntungan. “Persipura tidak hanya Beto saja, ada Boaz ada Jeremiah di depan. Mereka adalah tim yang sulit untuk dikalahkan, tapi bukan berarti tidak bisa dikalahkan. Kita juga pada final copa musim lalu tidak diperkuat oleh Leng Lolo (striker) dan Keith Kayamba Gumbs (striker),” kata pelatih berusia 42 tahun ini. (cr1)

memiliki motivasi maha berlipat guna mempertahankan gelar, sekaligus mencatatkan diri dalam sejarah pesepakbolaan nasional sebagai kesebelasan pertama yang mampu meraih 2 gelar Copa secara berurutan. Apalagi SFC memiliki pelatih terbaik di tanah air, RD yang juga pernah membawa Persipura Juara Liga Indonesia, tentunya menjadi kekuatan tersendiri bagi Sriwijaya FC. Kemudian ada suatu keuntungan luar biasa yang seharusnya mampu dimanfaatkan secara maksimal oleh skuad Cek Mad ini, yaitu terpilihnya Stadion Jakabaring, home base-nya SFC sebagai tempat berlangsungnya Final Copa tahun ini. Di belahan bumi manapun, faktor tuan rumah adalah sesuatu yang sangat menguntungkan. Terlebih SFC memiliki beberapa kelompok suporter fanatik yang tentunya akan mampu membakar semangat pemain SFC untuk mempersembahkan gelar kepada masyarakat Sumatera Selatan di tahun 2009 ini. Supporter Factor tentu-

nya dapat menjadi momok bagi kesebelasan Persipura untuk mewujudkan ambisi besarnya. Lautan Kuning yang akan menggelorakan Stadion Gelora Sriwijaya Jakabaring, sedapatnya akan membuat nyali pemain Persipura menjadi ciut. Hal ini bisa terjadi bila masyarakat Pencinta SFC, khususnya di Palembang, dan pada umumnya di Sumatera Selatan, dapat bersama menjadi suporter dan benar-benar total untuk memberikan dukungan tiada henti dari awal hingga peluit dari wasit tanda pertandingan selesai ditiupkan. Dapatlah kita bayangkan, apabila kapasitas tempat duduk salah satu stadion terbaik di tanah air penuh, berarti ada sekitar 40.000 Sriwijaya FC Mania. Manajemen juga diharapkan mampu lebih merangkul kelompok-kelompok suporter yang ada sebelum kick off dibunyikan untuk berjuang bersama, sehingga hasil akhir yang diharapkan mampu terwujud. Jangan biarkan Persipura berpesta di rumah kita.

dari halaman 1 sekenanya dan tidak merasa tersinggung. “Oh saya kan menterinya. Otomatis saya dengan Pak SBY adalah menterinya. Masak kita tersinggung,” katanya bersemangat. Sedang Megawati Soekarnoputri mengatakan, perdebatan berlangsung biasa-biasa saja, bahkan cenderung sama dengan debat

Mempelai Pria tak Hadiri Akad dari halaman 1 Apakah benar bahwa, akad nikah antara dua orang calon mempelai pria dan wanita dapat dlaksanakan apabila ada persetujuan antara kedua calon mempelai tersebut. Dan bagaimana jika calon mempelai pria berhalangan menghadiri acara akad nikah tersebut. Atas jawaban dan penjelasan buya saya ucapkan banyak terima kasih. A Sukartono, Lampung

Instruksi Khusus dari halaman 1 nal,” tegas Rahmad, Kamis (25/6). Permintaan Rahmad terkait dengan berakhirnya masa kontrak pemain Sriwijaya FC yang rentan dengan isu pencoretan atau kepindahan. Pihak manajemen SFC melalui Dirut PT Sriwijaya Optimis Mandiri (SOM), Dodi Reza Alex sudah menegaskan, baru akan mengumumkan skuad SFC musim depan setelah partai final copa, tepatnya 29 Juni mendatang. Pelatih yang dikenal jago meracik strategi itu berkeyakinan, kondisi psikologis pemain yang kondusif akan meningkatkan motivasi Ngon dkk berjuang habishabisan mempertahankan

Supporter Factor dari halaman 1 Copa ini adalah untuk ke-3 kalinya secara berurutan. Tentunya mereka memiliki ambisi besar untuk mengikuti prestasi double winner yang justru telah disandang lawannya di final kali ini, Sriwijaya FC, tim kebanggaan masyarakat Sumatera Selatan. Jacksen F. Tiago sebagai pelatih Persipura juga berkeinginan untuk membuat sejarah baru sebagai satusatunya pelatih yang sukses membawa timnya dulu (Persebaya Surabaya) sebagai Juara Liga Indonesia, baik sebagai pemain maupun pelatih. Dan kini, sebagai pelatih Persipura juga telah mampu mempersembahkan gelar juara Liga Indonesia, serta berkesempatan besar mempersembahkan Juara Copa pula. Rangkul Semua Suporter Sriwijaya FC yang “hanya” menempati peringkat 5 di ISL 2009, tentunya

Mbak Anik Kandidat Kuat dari halaman 1 rangan menyebut Sri Mulyani sebagai salah satu kandidat yang dia usulkan ke DPR untuk menjadi gubernur BI. “Undang-undang mengatakan, calon gubernur BI diusulkan minimal dua orang. Kalau Sri Mulyani sepertinya sudah pasti diusulkan. Kalau Hartadi, bila tak ada aral melintang dan siapa ta-

JK Protes Jeda Iklan dari halaman 1 para pembisik tidak lagi pontang-panting mendekat ke arah para kandidat berdiri. Kali ini, pembisik justru lebih rileks karena memberi saran kepada para capres dari belakang. Pembisik duduk berada di belakang kursi capres. Megawati Soekarnoputri dibantu Sekjen PDIP Pramono Anung, Ketua DPP Puan Maharani, dan mantan Menteri Perindustrian dan Perdagangan Rini Mariani Soemarno. Susilo Bambang Yudhoyono (SBY) didampingi Boediono, dan sang putra Edhie Baskoro, Hatta Radjasa, Djoko Suyanto, dan CEO FOX Indonesia Choel Mallarangeng. Sedang Jusuf Kalla didampingi Ketua Tim Kampanye

Lebih Dinamis, Menarik dan Menghibur dari halaman 1 podium. Megawati Soekarnoputri sempat melontarkan ungkapan menggelitik yang sekaligus mengkritik kerja JK sewaktu menjadi menteri koordinator Kesejahteraan Rakyat Kabinet Gotong Royong yang dipimpin Mega. “Debat kali ini cukup dinamis, masing-masing terlihat sudah memiliki strategi untuk bisa tampil lebih baik dari sebelumnya. Tapi, ya kalau mau jujur, dari segi isi be-

Sekali Tendang Rp 100 Juta dari halaman 1 kenal, Deddy Puja Indra. Tepat pukul 19.00 lampu stadion dipadamkan dua menit. Setelahnya, penonton akan merasakan sensasi permainan cahaya laser dan tubuh penari bermandikan cahaya hijau di tengah lapangan selama satu jam. Mereka menampilkan lima sesi tarian, yakni green electric, red spirit, konfigurasi logo, golden of glory, dan ending ceremony. Sudah tiga hari ini para penari itu latihan di komplek olahraga Jakabaring. “Mereka penari-penari terbaik di Palembang yang lulus audisi. Kita gunakan tari gerak tradisional Sumsel yang dikemas kontemporer modern. Jadi lebih dinamis,” kata Deddy Puja Indra, Kamis (25/6). Shanti, mahasiswi Universitas PGRI, mengatakan, audisi menari dilaksanakan 17 Juni lalu dan ia senang

Hakim Bebaskan Prita dari halaman 1 Para pengunjung sidang spontan ikut berteriak gembira. “Hidup majelis hakim! Majelis hakim bakal masuk surga!” begitu yel-yel yang berkumandang di ruang sidang Prof H Oemar Seno Adji SH. Ibu dua anak itu dijaring sebagai terdakwa karena mengirim email kepada kawan-kawannya mengenai buruknya pelayanan Rumah Sakit Omni International, Tengerang. Email itu kemudian masuk ke ruang publik setelah muncul di berbagai milis. Prita sempat menghuni sel tahanan selama tiga minggu, sebelum status penahanannya diubah oleh majelis hakim Pengadilan Negeri Tangerang. Kasus itu menjadi sorotan publik dan

11

hu Presiden berubah pikiran, yah bisa saja diganti lagi,” kata sumber tersebut di Jakarta, Kamis (25/6). Hartadi diusulkan karena dinilai representase dari figur pejabat karier di BI. Ini dimaksudkan untuk mengakomodasi keinginan sejumlah pihak agar memasukkan kader dari internal BI dalam proses pencalonan gubernur BI. Komisi XI (Komisi Keuangan dan Perbankan) DPR sampai kemarin belum menerima surat dari Presiden terkait informasi penunjukan Menteri Keuang-

an Sri Mulyani sebagai salah satu calon gubernur BI yang diusulkan. Wakil Ketua Komisi XI DPR RI Asman Abnur mengatakan, bila Presiden telah menentukan nama pengganti Boediono, secepatnya diminta menyetor ke Dewan. “Kami bisa melakukan fit and proper test secepatnya agar kursi gubernur BI tak kosong. Jabatan gubernur BI tak boleh kosong lama apalagi nanti Miranda Goeltom akan habis masa jabatannya,” kata Asman. Kursi gubernur BI lowong

setelah ditinggalkan Boediono, yang kini jadi calon wakil presiden mendampingi Calon Presiden Susilo Bambang Yudhoyono. Untuk saat ini Miranda S Goeltom menjadi pelaksana tugas sementara gubernur BI. Miranda akan memasuki usia pensiun Juli nanti. Dengan demikian kursi gubernur BI akan kosong. “Kalau benar Presiden mengusulkan Sri Mulyani, kami anggap itu sudah tepat. Tinggal melihat calon lain yang diajukan,” kata Asman.(Persda Network/ aco)

Nasional JK-Wiranto, Fahmi Idris, Burhanuddin Napitupulu, Alvin Lie, Sekjen Golkar Sumarsono, Ali Mochtar Ngabalin, dan Priyo Budi Santoso. Menyangkut mekanisme dan format debat, Hafiz mengaku puas. “Dari awal acara saya sudah merasa puas, tapi kalau ada perbaikan kami perbaiki terus,” terangnya. Hafiz mengatakan, perdebatan akan semakin seru tergantung kelihaian moderator dan penampilan para kandidat sendiri. JK Ekspresif Jusuf Kalla tampil paling ekspresif dalam debat tersebut. Ia bahkan beberapa kali berjalan meninggalkan podium. Kalla juga tidak segan menyerang SBY dan Boediono dalam debat bertema pengentasan kemiskinan serta pengangguran. Setidaknya sentilan berlangsung tiga kali. Sentilan ter-

hadap SBY muncul ketika Kalla menyinggung jingle kampanye yang mengadopsi jingle mi instan. “Maaf Pak Bambang, kampanye Bapak menggunakan jingle Indomie. Kalau konsumsi Indomie meningkat, maka impor gandum meningkat pula,” ujar Kalla. Sentilan itu kemudian dibalas SBY dalam sesi berikutnya dengan mengatakan mi instan tidak 100 persen berbahan dasar gandum. “Mungkin mi instan yang dimakan Pak Kalla 100 persen dari gandum sedangkan yang saya makan bukan hanya dari gandmg tetapi juga mengandung sagu dan singkong,” balas SBY. Tak mau kalah, Kalla minta agar dikirimi mi instan yang berbahan dasar gandum, sagu, dan singkong. Klaim BLT Kalla juga menyentil Boediono mengenai keengganan memberi jaminan untuk pembangunan pro-

lum ada kemajuan,” kata Hadar. Lebih lanjut, Hadar menyebutkan, format debat kali ini berjalan dengan baik sesuai dengan yang diharapkan masyarakat. Selain lebih rileks, para capres terlihat beberapa kali saling mengkritik meski hanya sebatas ‘permukaan’. “Saling kritik masih terlihat malu-malu. Masih saling tenggang rasa, meski terlihat di antara ketiga capres, JK agak lebih berani. Sehingga memancing capres lain untuk bisa mengimbanginya,” tuturnya. Di sisi lain, Hadar mengatakan, polling SMS yang diadakan secara tersendiri olah Metro TV tidak menjamin dan menentukan siapa yang lebih unggul dalam debat capres

semalam. Tercatat, pada akhir debat yang digelar sejak pukul 19.00 hingga pukul 21.00, polling tertinggi diraih SBY 54,00 persen, JK 28,36 persen, dan Mega 17,64 persen. Begitu pun dengan tanggapan masyarakat pada debat capres kali ini melalui yahoo massenger atau facebook menjadi sisi menarik lainnya. Terutama bagi penonton di rumah. “Ada beberapa hal menarik yang diharapkan bisa menjadikan acara semacam ini, dinanti masyarakat. Polling atau pesan masyarakat lewat yahoo massenger atau facebook. Terlepas dari substansi intinya yang memang harus bisa lebih meningkat lagi,” ujarnya. (Persda Network/dic/ade/sj2/cr3)

yek pembangkit tenaga listrik 10 ribu mega watt. “Penjamin investasi listrik sempat tidak disetujui Pak Boediono,” ujar Kalla. Untuk membela pasangannya, SBY kemudian menanggapi kritik Kalla dengan menyatakan persoalan tersebut sudah dapat diselesaikan. “Pada saat itu Pak Kalla juga ada di dalam. Pak Boediono mempersoalkan tidak adanya garansi tapi kan kemudian sudah diselesaikan,” katanya. Karena ikut disentil Kalla, Boediono sempat menyalami Ketua Umum Partai Golkar tersebut ketika jeda rehat. Saat itu Kalla jalan ke kursi yang bersebelahan dengan tempat duduk Boediono. Saat hendak duduk, Boediono berdiri dan mengulurkan tangan. Tak lama kemudian, SBY yang juga meninggalkan podium menyalami Kalla dalam posisi berdiri. Moderator Aviliani memang sempat mempersilakan ketiga capres istirahat. Ketika Megawati dan SBY masih sibuk membereskan kertas oret-oretan, JK lebih dulu meninggalkan podium sambil berkata, “Minum...minum,” seraya meneguk segelas air putih. Menyangkut bantuan langsung tunai (BLT), dalam debat itu Kalla menyatakan dirinya tetap akan melanjutkan program itu kalau menjadi presiden. “Subsidi tentu tetap diberikan. Yang penting tidak mengurangi objek subsidinya. Itulah pentingnya lebih cepat lebih baik,” ujarnya. Ia juga menyebut BLT merupakan konsep yang ditelurkannya. “Saya yang karang malam itu,” katanya. (Persda Network/ade/ dic/sj2/cr3)

terpilih. Ia berharap stadion ramai penonton mendukung Sriwijaya FC mempertahankan gelar juara tahun lalu. Menariknya, pada sesi golden of glory, delapan penari mengelilingi sebuah bola emas raksasa berdiameter 4 meter. Bola emas itu nantinya akan terbuka dan sudah ada empat penari putri yang memegang Piala Copa. Pesta kembang api pun dimulai. Hadiah Rp 100 Juta Bocoran dari panitia, seseorang bakal dapat kesempatan memenangkan door prize menendang bola dari tengah lapangan ke arah gawang. Jika tercipta gol dengan bola langsung masuk ke gawang tanpa menyentuh tanah, hadiahnya Rp 100 juta. Penendang akan dilatih terlebih dahulu oleh Bima Sakti. Perhelatan final tahun lalu di Stadion Gelora Bung Karno berbeda yaitu sepak pojok dengan nilai Rp 75 juta. Selain itu ada game berhadiah lainnya untuk penonton. Menurut Manajer Media

Sampoerna, Veranita Kuspratiwi, Kamis (25/6), kesempatan ini akan diberikan hanya pada satu orang yang telah terpilih melalui seleksi internal PT Sampoerna Indonesia selama perlaksanaan partai Copa musim ini. “Yang mendapat kesempatan emas ini hanya satu orang yang telah berhasil menyisihkan 516 orang yang masuk dalam daftar list peserta tendangan tutup mata reguler setiap partai copa di setiap daerah,” kata Veranita yang semalam baru tiba di Palembang dari Jakarta. “Akhirnya kami menetapkan pilihan kepada Pak Jatmiko, warga Bantul sebagai peserta tendangan seratus juta,” tambah Veranita. Panitia memberikan kesempatan Jatmiko mendapat latihan singkat selama empat hari di Stadion Gelora Sriwijaya Jakabaring dilatih Bimasakti, pemain Persema Malang. “Jika tahun lalu perserta tantangan tendangan pojok berhasil setelah melakukan latihan selama beberapa

hari, kami harap demikian pula yang terjadi dengan Pak Jatmiko,” ucap Veranita. Kemeriahan tidak hanya di dalam stadion, panitia sudah menyiapkan stan-stan dan arena permainan berhadiah di depan stadion. Seperti bunge penalty games, soccer games, shooter corner game, dan masih banyak lagi. Aturan dan cara ikut permainan itu ada di banner dekat arena. Opening ceremony digelar dua kali, yakni soft opening pukul 15.00 jelang perebutan juara tiga dan empat antara Persijap Jepara melawan Deltras Sidoarjo. Kemudian grand opening perebutan tahta juara antara Sriwijaya FC vs Persipura pukul 19.00. Laga antara dua tim terbaik tanah air itu dimulai pukul 19.30. Sriwijaya FC mengusung misi mempertahankan gelar Copa Dji Sam Soe sekaligus mengubur impian Persipura menyandingkan dua piala, prestasi gemilang yang digapai Wong Kito musim lalu. (ahf/cr1)

para elite politik nasional. Prita hadir di persidangan didampingi suami, Andri Nugroho, dan beberapa kerabatnya. Hadir pula penasihat hukum Prita, Syamsu Anwar dan perwakilan kantor pengacara OC Kaligis & Partners. Majelis hakim mulai membacakan putusan sela dengan membeberkan pertimbangan-pertimbangannya. Telaah hukum dimulai majelis dari isi eksepsi (keberatan atas surat dakwaan) Prita dan penasihat hukum, serta tanggapan jaksa penuntut umum (JPU) terhadap eksepsi tersebut. Majelis hakim berpendapat, tidak terdapat unsur legalitas dalam dakwaan JPU terhadap Prita. Seharusnya UU Informasi dan Transaksi Elektronik (ITE) baru berlaku 21 April 2010. Sedangkan Prita ditahan di Lembaga Pemasyarakatan (LP) Wanita, Tangerang, atas dasar UU ITE. Tidak adanya unsur legalitas, lanjut majelis, mem-

buat dakwaan JPU menjadi tidak cermat dan kabur. Karenanya, majelis sepakat menerima ekspesi Prita dan penasihat hukumnya. Selain itu majelis menyatakan surat dakwaan JPU batal demi hukum. JPU Banding Merespon putusan itu, Ketua Tim JPU Riyadi, langsung mengajukan verset (perlawanan) ke Pengadilan Tinggi Banten. Riyadi bersikukuh tidak ada kesalahan hukum dalam menggunakan UU ITE untuk menjerat Prita. “Yang jelas ini bukan berarti Prita bebas dari dakwaan. Karena saksi saja belum diperiksa. Ini formalitas yang dianggap hakim tidak sah. Saya hanya mau mengatakan setiap putusan hakim harus dianggap benar, sampai nanti bisa kita buktikan sebaliknya,” tegas Riyadi. Usai sidang, Prita menuju ruang panitera muda pidana untuk menanti salinan putusan sela. Sembari menunggu, Prita sempat terli-

hat sedikit berjingkrak. “Alhamdulillah saya bersyukur. Saya tidak menyangka masih ada keadilan di negeri kita ini. Ya saya senang. Rencananya habis ini saya mau ke Lampung, bertemu orang tua saya dulu. Jadi nanti saya mau minta izin ke kantor untuk tidak bekerja dulu,” tambahnya. Karel Tuppu mengaku tidak mendapat tekanan apapun dan hanya mengacu pada sejumlah literatur hukum. “Kita baca literatur saja. Putusan ini atas musyawarah majelis. Semuanya setuju. Kami profesional saja. Tidak ada tekanan dari siapapun,” ungkap Karel. Ia menuturkan sejumlah literatur yang menjadi acuan antara lain buku-buku yang mengupas tentang keabsahan surat dakwaan. Termasuk wewenang majelis hakim seperti yang diatur dalam Kitab Undangundang Hukum Acara Pidana.(Persda Network/ mun)


2

SRIWIJAYA POST Jumat, 26 Juni 2009

Kubu SBY Adukan Tim Sukses JK ■ Sebut Istri Boediono Non-Muslimah JAKARTA, SRIPO — Kubu Susilo Bambang Yudhoyono-Boediono melaporkan tim sukses Jusuf Kalla-Wiranto atas penyebaran selebaran bernada negatif saat kampanye Calon Presiden Jusuf Kalla (JK) di Medan, Rabu (25/6). Penyebarluasan selebaran yang berjudul “Apa PKS tidak Tahu Istri Boediono Katholik” dapat membahayakan keutuhan Negara Kesatuan Republik Indonesia (NKRI). Fotocopian dari Tabloid Monitor Indonesia, terbitan Medan, secara sengaja dibagikan seseorang saat Capres JK sedang berkampa-

nye di Asrama Haji Medan, Sumut, Rabu (24/6). Penyebaran fotocopian tersebut dinilai berbau suku, agama, ras dan antargolongan (SARA). Selain itu, kubu SBY-Boediono juga menilai selebaran merupakan fitnah dan bagian dari kampanye negatif. Atas dasar itu semua, tim kampanye nasional SBY-Boediono tim sukses JK-Wiranto ke Badan Pengawas Pemilu (Bawaslu), Jakarta. “Kami telah menyampaikan laporan ke Bawaslu, yaitu mengenai perihal dugaan telah terjadinya pelanggaran terhadap keten-

tuan UU No. 42/2008, pasal 41 ayat 1, butir a, b, dan c,” ujar Koordinator Tim Advokasi SBY-Boediono, Amir Syamsudin, di kantor Bawaslu, Jakarta. Kubu SBY-Boediono merasa yakin orang tersebut telah diketahui panitia penyelenggara, karena yang mengikuti acara tersebut merupakan peserta yang diundang tim sukses JK-Wiranto. Pamflet itu sangat tendesius dan jelas melanggar undang-undang seperti yang dimaksud dalam (UU No. 42/2008) pasal 41 ayat 1, butir b, c, dan d. “Artinya melakukan kegiatan yang

membahayakan keutuhan Negara Kesatuan Rapublik Indonesia. Karena apa? Manakala kita bicara soal etnis, manakala kita bicara soal SARA, itu bisa memecah NKRI. Menghina seseorang, melecehkan agama seseorang, berarti kita juga tidak menghargai kebhinnekaan yang telah kita sepakati,” ujar Sekretaris Tim Kampanye SBY-Bodiono Marzuki Alie. Kejadian ini merupakan puncak dari rangkaian kejadian sebelumnya, dimana kubu JK-Wiranto yang cenderung memojokkan SBYBoediono. Namun, selama ini kejadian tersebut tidak pernah diungkap ke permukaan karena kurangnya

bukti-bukti yang mendukung. “Namun, kali ini kami sudah memiliki rekaman dan bukti-bukti lainnya,” ujar Marzuki Alie yang juga Sekjen Partai Demokrat. Kubu SBY-Boediono meminta para tim kampanye dan capres-cawapres yang sedang bertarung dalam pilpres, tidak mengotori pemilu demi kepentingan kelompok dan jangka pendek. Sebaliknya, mereka diminta konsisten berkomitmen untuk mendukung pemilu damai seperti apa yang telah disepakati dalam deklarasi damai 10 Juni, lalu. Dalam laporan kepada Bawaslu, Amir menyertakan bukti berupa selebaran dan

hasil rekaman kejadian penyebaran selebaran saat JK kampanye di Medan. Amir juga menyertakan seberkas laporan tim kampanye SBYBoediono wilayah Sumut ke Panwas setempat. “Kami telah serahkan bukti berupa fotocopy selebaran dan satu keping CD rekaman saat kejadian,” ujar Amir. Dalam laporan tersebut, kubu SBY-Boediono tidak mencantumkan siapa pihak terlapornya. Menurut Amir, pihaknya menyerahkan keseluruhan masalah ini kepada Bawaslu untuk menyelidiki siapa pelakunya. Sesuai ketentuan undang-undang, Bawaslu lah yang berwenang menyeli-

diki dan mengklarifikasi kepada pihak-pihak yang terkait. Kami harapkan Bawaslu dapat menindak lanjuti laporan ini kepada pihak yang berwajib. Berdasarkan ketentuan pasal 214, UU No 42/2008, orang yang secara sengaja melanggar pasal 41 pada undang-undang yang sama, dapat dikenai hukuman penjara paling lama dua tahun dan denda paling banyak Rp 24 Juta. Sebelumnya, juru bicara tim kampanye SBY-Boediono, Rizal Mallarangeng, meski kejadian itu tanpa sepengetahuannya, JK harus tetap minta maaf kepada istri Boediono, Herawati. (Persda Network/sj2)

Kubu JK-Wiranto Balik Somasi Rizal JAKARTA, SRIPO — Perang urat syaraf kubu SBY-Boediono dengan Jusuf KallaWiranto terus bergulir. Desakan permintaan maaf Juru Bicara Tim Kampanye Nasional Rizal Mallarangeng terhadap capres Jusuf Kalla agar meminta maaf kepada istri Boediono ditanggapi serius Tim Kampanye Nasional JK-Wiranto bidang advokasi dan hukum. Menggandeng Poempida Hidayatullah, dan Indra J Piliang, Koordinator Tim Kampanye Nasional JK-Wiranto bidang advokasi dan hukum, Chairuman Harahap berbalik mendesak Rizal Mallarangeng untuk segera mencabut tudingan, dan segera menyampaikan permintaan maaf terhadap Jusuf Kalla. “Semua itu harus dinyatakan di depan publik, dan dihadapan Bapak Jusuf Kalla,” ujar Chairuman Harahap di Gedung Chemistry JK-Wiranto, Jakarta, Kamis (25/6). Chairuman menjelaskan, somasi dilakukan dalam waktu sehari setelah surat dikirim ke Rizal Mallarangeng. “Bila ti-

dak diindahkan, kami akan melakukan tindakan hukum,” jelasnya. Chairuman menyatakan, somasi dilakukan karena pernyataan Rizal merupakan fitnah dan penistaan terhadap sosok Jusuf Kalla sebagai capres 2009-2014. “Ini telah berdampak negatif atas imej Bapak Jusuf Kalla,” tandasnya. Juru Bicara Tim Kampanye Nasional JK-Wiranto, Poempida Hidayatullah menegaskan, dari Jusuf Kalla, tim kampanye nasional dan daerah pasangan JK-Wiranto tidak pernah memerintahkan untuk mengedarkan selebaran yang terindikasi menyangkut agama tertentu. “Kami tidak pernah memobilisasi itu maupun memerintahkan orang untuk membagikan,” tandas Poempida. Meski terjadi pada acara dialog pasangan JK-Wiranto, pihaknya menyerahkan urusan penyebaran selebaran ke tangan Panwaslu Medan, dan Bawaslu. “Siapa yang menyebarkan bukan urusan kami,” pungkasnya. (Persda Network/ade)

Perantauan Sulsel Dukung SBY-Boediono PALEMBANG, SRIPO — Warga Sulawesi Selatan (Sulsel) yang tergabung dalam Keluarga Besar Masyarakat Sulawesi Selatan Perantauan (KBMSP) di Sumsel, menyatakan dukungan kepada pasangan Capres-Cawapres SBYBoediono. Dukungan tersebut berdasarkan pertimbangan atas keberhasilan SBY dengan programprogram yang pro rakyat. Pernyataan dukungan dilakukan dalam sebuah acara deklarasi dukungan KBMSP Sumsel di Palembang, Kamis (25/6). Acara itu dihadiri oleh Koordinator Himpunan Pendukung SBY Eddy Yusuf serta Ketua Tim Kampanye Daerah SBY-Boediono Provinsi Sumsel yang diwakili oleh Rachman Hasan. Pernyataan dukungan di-

SRIPO/STS

Eddy Yusuf

sampaikan melalui pernyataan resmi yang dibacakan tokoh masyarakat Sulsel di Sumsel Agung Darmaji. Ditegaskan bahwa warga Sulsel yang bermukim di Sumsel jumlahnya mencapai sekitar 600 ribu jiwa dan siap

5.000 Kiai Doakan SBY JAKARTA, SRIPO — Upaya kubu calon presiden Susilo Bambang Yudhoyono (SBY)Boediono untuk meraih suara sebanyak-banyak agar menang di pilpres, berbagai macam cara, salah satunya menggalang dukungan lewat kiai kampung. “Lewat kiai kampung seperti guru agama dan tokoh masyarakat yang sehari-hari dekat dengan rakyat merupakan kekuatan riil yang tidak bisa diremehkan,” kata Ketua Umum DPP PKB A Muhaimin Iskandar di Jakarta, Kamis (25/6). Menurutnya, suara kiai kampung relatif lebih didengar, karena mereka memi-

liki ikatan emosional yang kuat dengan masyarakatnya. “Kekuatan kiai kampung yang selama ini digarap PKB diharapkan mampu menyumbangkan suara riil bagi pasangan SBY-Boediono secara maksimal. Sehingga SBY-Boediono akan mendapatkan kemenangan mutlak dalam pilpres mendatang,” tegasnya. Pendekatan dengan kiai kampung sudah diadakan pada acara silaturahmi dan doa bersama 5000 kiai kampung di di Pondok Pesantren Azzubair, Desa Larangan Tokol, Tlanakan, Pamekasan, Jawa Timur. (persda network/mur)

menentukan pilihan pada pilpres 2009. Secara terpisah, Rachman Hasan mengungkapkan bahwa pasangan dari SBY yakni Boediono dinilai sebagai figur yang bersih. Hal itu ia ketahui karena Boediono pernah menjadi bos-nya ketika menjadi Panitia Seleksi Penerimaan Pegawai Depkeu beberapa tahun silam. “Ketika itu Boediono menjadi Ketua Panitia dan saya Wakil Ketua Panitia. Ia menunggui proses seleksi hingga selesai,” ujarnya mengenang figur dari Boediono. Sedangkan Eddy Yusuf memuji sikap dari warga Sulsel di Sumsel yang dinilai sebagai sikap yang cerdas. Alasannya bahwa warga memilih figur yang didukung tidak berlatar belakang kesamaan suku atau asal daerah, melainkan melihat apa yang telah dilakukan oleh seorang capres. “Itu sikap yang baik dari masyarakat Sulsel. Memilih pimpinan nasional tidak bisa berdasarkan kesamaan suku, tetapi berdasarkan akal sehat,” tegasnya. Dalam kesempatan itu, Eddy Yusuf tetap mengharapkan Boediono meluangkan waktunya untuk berkampanye di Palembang. Alasannya bahwa jumlah pemilih di Sumsel yang hanya 5 juta lebih direbut oleh tiga pasangan calon. Diperkirakan bahwa perolehan suara untuk capres dan cawapres bersaing ketat. Dengan kehadiran pasangan calon akan dapat menguatkan perolehan suara bagi SBY-Boediono. (sgn)

ANTARA/AGUS BEBENG

CAPRES-CAWAPRES — Sejumlah pengunjukrasa dari Badan Eksekutif Mahasiswa (BEM) Bandung Raya berunjukrasa seputar kandidat capres dan cawapres, Bandung, Jawa Barat, Kamis (25/6). Masa BEM Bandung Raya mempertanyakan para capres dan cawapres yang dinilai memiliki raport merah dalam catatan masa lalu mereka.

PNS Depag Diminta Netral JAKARTA, SRIPO — Aparat Departemen Agama (Depag) di semua level pemerintahan didesak bersikap netral, tidak memihak pasangan calon presiden dan wakil presiden pada pemilihan 8 Juli mendatang. “Jangan jadi calo atau broker pada Pemilu Presiden (Pilpres) 2009. Hitungan dari sekarang waktu tiga belas hari lagi pilpres, kita sebagai pihak yang dekat masyarakat agar bersikap bi-

jak,” kata Menteri Agama (Menag) Muhammad Maftuh Basyuni pada acara konsultasi koordinator tindak lanjut hasil pengawasan Depag tahun 2009 di Jakarta, Kamis (25/6). Menurut Menag, pejabat Depag di daerah dari mulai kantor wilayah sampai KUA (kantor urusan agama) selama ini dekat dengan masyarakat. “Kita tidak boleh mempengaruhi, biarkan masyarakat punya pilihan

sendiri untuk capres dan cawapresnya,” ujar Maftuh. Menjelang pilpres, bisa terjadi gesekan di masyarakat, agar aparat tidak terseret ke situasi itu, maka perlu netral karena jajaran Depag sangat berkaitan dengan masyarakat, sambungnya. Bahkan, setelah pilpres nanti, tugas berat menghadang yaitu membenahi pertentangan yang telah timbul. “Kalau kita sudah mulai memilih satu warna,

tentu akan menambah kesulitan, karena itu lebih bagus, kita netral,” ucapnya. Saat pemilihan nanti, agar aparat Depag menghargai pilihan sesuai hak masingmasing. “Saya sudah punya pilihan sendiri yang tentunya hak saya untuk memilih, demikian yang lain tidak usah saling mempengaruhi, dengan demikian kita akan lebih mudah melaksanakan tugas,” tegasnya. (Persda Network/mur)

Mega: Indonesia Harus Mandiri JAKARTA, SRIPO — Capres Megawati Soekarnoputri menyatakan, Indonesia harus mandiri terlebih dulu agar bisa bergerak semakin kuat untuk meningkatkan kesejahteraan seka-

ligus memerangi kemiskinan. “Dan intinya yang harus disejahterakan itu adalah petani. Tetapi itu tadi, kita mesti mandiri terlebih dulu. Itu substansinya,” katanya

ANTARA/WIDODO S JUSUF

DEBAT CAPRES — Calon Presiden 2009-2014 Megawati Soekarnoputri (kiri), Susilo Bambang Yudhoyono (tengah) dan Muhammad Jusuf Kalla mengikuti Debat Capres putaran II di Jakarta, Kamis (25/6) malam.

dalam sesi dua Debat Capres putaran kedua, di Studio Metro TV, Kedoya, Jakbar, Kamis (25/6) malam. Megawati Soekarnoputri menyatakan, jika Indonesia tetap tergantung kepada asing, Indonesia tak bisa banyak bergerak leluasa. “Dalam kaitan peningkatan kesejahteraan rakyat seluruhnya, terutama petani, maka mereka perlu perlindungan,” tegasnya. Debat Capres putaran kedua dengan topik “Mengentaskan Kemiskinan dan Pengangguran” itu dipandu oleh pengamat ekonomi Dr Aviliani. Dalam kesempatan itu, Calon Presiden M Jusuf Kalla menegaskan, bangsa Indonesia harus mandiri dengan kemampuan yang

dimilikinya. “Bangsa ini harus mandiri dengan kemampuannya sendiri sehingga dihormati bangsa-bangsa lain,” katanya. Menurut dia, bangsa Indonesia dengan segala sumber daya alam serta manusianya harus bisa mandiri. Kalla menjelaskan berbagai program bantuan langsung ke masyarakat sebagai “pancing” kepada masyarakat memang perlu. Dengan kata kiasan Kalla menjelaskan yang dibutuhkan bangsa ini tidak hanya “pancing” tetapi juga sekaligus membuat “perahunya” “Pancing-pancing itu tak cukup. Bangsa ini harus bisa membuat `perahu` dan pancingnya sekaligus,” kata Kalla dengan tegas. (Ant)


SRIWIJAYA POST Jumat, 26 Juni 2009

Partisipasi Pemilih OKUT Tinggi

SRIPO/HERMAN

SOSIALISASI — Ketua KPU Provinsi Sumsel, Anisatul Mardiah didampingi Anggota KPU Propinsi Sumsel dari Divisi Sosialisasi, Ong Berlian bersama dengan Anggota KPU OKUT ketika melakukan anjang sana dengan Bupati OKUT H Herman Deru SH MM, Kamis (25/6).

MARTAPURA, SRIPO — Tingginya tingkat kecerdasan dan tingkat partisipasi pemilih di OKU Timur patut dijadikan contoh bagi dae-

rah lainnya.Hal ini tidak terlepas dari gencarnya sosialisasi yang telah dilakukan KPU Kabupaten OKUT, terbukti pada pelaksanaan Pemilu Legeslatif lalu,

Kejar Tikus di Sawah RABOWO Subianto, calon wakil presiden (cawapres) dari PDI Perjuangan dan Partai Gerindra, punya cara sendiri untuk menggalang dukungan. Tanpa melepas sepatu, mantan Pangkostrad itu ikut memburu tikus di areal persawahan di Desa Tebel, Kecamatan Bareng, Jombang, Jawa Timur, Kamis (25/6). Ia ikut berburu hewan mengerat tersebut setelah menerima keluhan puluhan petani di kawasan itu yang mengalami gagal panen karena serangan hama tikus pada bulan ini. Prabowo mendapatkan beberapa ekor tikus yang disemprot menggunakan antitikus. “Saya prihatin sekali pada serangan hama tikus ini, karena semakin membuat rakyat kita menderita,” terangnya. Prabowo menilai kalau ia terpilih lima tahun ke depan bangsa Indonesia bakal makmur. Ia kemudian bercerita, di daerah kelahiran ibu kandungnya, Minahasa, tikus dijadikan santapan sehari-hari. “Ngeri ya kalau dijadikan soto atau sate tikus,” katanya sambil tertawa. Dalam kesempatan itu Prabowo Subianto berkunjung ke Pondok Pesantren Tebu Ireng, Jombang, disambut KH Solahuddin Wahid atau Gus Sholah sebagai pimpinan pondok. Dalam obrolan santai tersebut Prabowo mengaku sudah lama dekat dengan keluarga Gus Sholah, begitu juga dengan Gus Dur. “Ibu saya dan ibu Pak Prabowo dulu teman dekat saat tinggal di Taman Menteng. Jadi kami sudah lama dekat dan kawan lama,” ujar Gus Sholah. Prabowo melontarkan sindiran, pemerintahan sekarang ini banyak melakukan penyelewengan dan penyalahgunaan kekuasaan. “Pemerintahan sekarang adalah pemerintahan korup. Coba kalau nanti tak jadi pemimpin, akan terbongkar semua. Perampok uang rakyat,” tegas Prabowo Dikatakan, pada saat ini muncul banyak intimidasi terhadap pejabat-pejabat daerah, terutama yang mendukung pasangan MegawatiPrabowo. “Adik saya harus dimintai keterangan selama 4,5 jam untuk kasus yang terjadi 18 tahun lalu. Ini kan enggak masuk akal,” katanya. Dalam pertemuan singkat tersebut Prabowo menyempatkan diri berziarah ke Makam KH Hasyim Asy’ari, pendiri Nahdlatul Ulama (NU), yang juga kakek dari Gus Sholah dan Gus Dur. Dalam safari kampanye pilpres kali ini Prabowo telah berziarah ke empat tempat yakni makam Syeikh Maulana Al Maghribi (Batang, Jateng), Sunan Giri (Gresik), Sunan Drajat (Lamongan), dan KH Hasyim Asyari. (persda network/yon)

P

tingkat kecerdasan pemilih didaerah ini mencapai 100 % sedangkan tingkat partisipasi mencapai 92 persen.”Kami menyampaikan apresiasi yang mendalam

apa yang telah dilakukan anggota KPU OKUT sehingga tingkat partisipasi dan kecerdasan pemilih didaerah ini mencapai diatas 90 persen,” ungkap Ketua KPU Provinsi Sumsel, Anisatul Mardiah didampingi Anggota KPU Propinsi Sumsel dari Divisi Sosialisasi, Ong Berlian dan Ketua KPU OKUT Leo Budirachmadi ketika melakukan tatap muka dengan Bupati OKUT H Herman Deru SH MM, Kamis (25/6). Menurutnya, menghadapi pelaksanaan Pilpres 8 Juli mendatang, semua KPU Kabupaten Kota di Sumsel sudah melakukan sosialisasi bahkan dirinya sudah meninjau dan memberikan materi sosialisasi langsung di sejumlah Kabupaten meliputi OKU, OKU Timur dan OKU Selatan. (hr)

3

Gambar Capres Tertutup Tinta ■ ■ 380 Surat Suara Rusak LUBUKLINGGAU, SRIPO — Setelah dilakukan pengecekan dan pemeriksaan terhadap surat suara pasangan capres/cawapres yang akan bertarung pada Pilpres 8 Juli 2009 mendatang, Komisi Pemilihan Umum (KPU) Kota Lubuklinggau menemukan sebanyak 380 lembar surat suara dalam kondisi rusak dan tidak bisa digunakan. Divisi Logistik KPU Lubuklinggau, Samsurijal menjelaskan, ada beberapa kategori kerusakan surat suara tersebut, antara lain, kertasnya robek, terdapat noda-noda hitam pada lembaran surat suara dan tinta cetakan meleber, se-

hingga gambar capres/cawapres menjadi tidak jelas, karena tertutup tinta. “Dari 380 surat suara yang rusak ini, sebagian besar adalah tinta meleber menutupi gambar pasangan capres/ cawapres, yang jumlahnya lebih dari 200 lembar dari total surat suara yang rusak,” ujarnya, disela kegiatan sosialisasi Pilpres di Hotel Abadi Lubuklinggau, Kamis (25/6). Menurutnya, surat suara yang rusak ini sudah disortir dan sudah dilaporkan ke KPU Sumsel. Disebutkan, kendati surat suara yang rusak ini masih bisa ditutupi dengan adanya kelebihan dua persen, dari to-

tal surat suara yang ada, namun pihaknya mengharapkan surat suara yang rusak tersebut agar diganti. “Kita mengharapkan ada penambahan surat suara, karena selain ada yang rusak, juga ada penambahan tiga TPS khusus, yaitu dua di rumah sakit dan satu di Lapas. Dengan adanya penambahan TPS ini, maka surat suara juga akan bertambah sebanyak 660 lembar. Memang kelebihan dua persen surat suara yang ada, masih bisa menutupi hal tersebut, namun kita hanya untuk antisipasi saja, jika terjadi kekurangan,” katanya. (zie)


4

SRIWIJAYA POST Jumat, 26 Juni 2009

Tak Bisa Tidur Kalau Belum Membaca

SRIPO/STA

Rosa Gitaria SIP MSi

UMUMNYA orang berpikir membaca hanya sekedar menyalurkan hobi semata. Tetapi pendapat itu justu dibantah oleh Rosa Gitaria, SIp, MSi. Wanita yang pernah dinobatkan sebagai Pustakawan Teladan tahun 2005 ini, justru mengistilahkan membaca ibarat nafas hidup. Satu hari tanpa membaca sama dengan setahun tidak makan nasi. Lebih ekstrim lagi, Rosa berujar lebih baik tidak bernafas daripada tidak membolak-balik buku. Tiap ada waktu luang, buku selalu menjadi benda yang pertama kali dicari. Entah tersimpan da-

lam tas atau meja kerjanya, yang penting buku dan buku. “Kalau lagi suntuk dan marah. Obatnya cuma satu, yah membaca buku. Malam saja, saya pasti tidak bisa tidur kalau belum membaca,” ungkap Alumnus Universitas Indonesia yang menamatkan kuliah S-2-nya secara teori selama 18 bulan saja. Sebegitu pentingnya membaca, membuat perempuan yang tercatat sebagai Staf Badan Pustakawan Perpustakaan Sumsel miris melihat warga Sumsel menjadikan buku sekedar pelengkap pelajaran semata.

“Padahal dalam buku, semua informasi bisa kita gali. Tak cukup pada masalah sosial atau kesehatan semata, kita bisa pintar karenanya,” kata Rosa kepada Sripo, Kamis (25/6) di sela-sela pemilihan pustakawan Se-Sumsel tahun 2009 di hotel Swarna Dwipa. Saat ini diakui, minat warga dalam menyelami buku belum pada tahap mendarah daging tetapi umumnya tetap baik. Terbukti setiap hari jumlah pengunjung ke Perpusda terus meningkat. Hanya saja, rotasinya selalu berubah-ubah atau setiap hari o-

rangnya tak pernah sama. “Minat baca di Sumsel umumnya baik tapi belum pada fase mendarah daginng saja,” kata perempuan dua anak ini. Selama ini orang selalu memandang perpustakaan sebagai tempat pengoleksi buku untuk dibaca, padahal secara nyata, tak hanya buku. Media internet, koleksi Compact Disk (CD), televisi hingga jaringan hotspot tersedia bebas di sana. “Jadi kesannya tak hanya membaca, download internet hingga menontok koleksi film pun bisa dilakukan,” kata Rosa bersemangat.

Sebagai orang yang pernah mewakili Sumsel dalam ajang pemilihan pustakawan teladan, Rosa berharap agar generasi pustakawan yang terpilih kelak tak hanya memahami ilmu dan teori di buku saja, tapi lebih mengedepankan pada pengetahuan Informasi dan Teknologi (IT). Apalagi sekarang zaman terus berkembang, tentu beda antara tahun 2005 dan 2009. “Nanti ketika sudah terpilih sebaiknya kuasai IT agar mampu bersaing dengan perwakilan pustakawan se-Indonesia,” pesan Rosa. (dewi)

Cukup Penuhi Tiga Prasyarat Administrasi ■ Pendaftaran Lintas Rayon PALEMBANG, SRIPO — Pihak sekolah diimbau tidak mempersulit orangtua dalam mendaftarkan anaknya pada Penerimaan Siswa Baru (PSB). Dinas Pendidikan Pemuda dan Olahraga (Disdikpora) Palembang mengimbau cukup tiga persyaratan administrasi yang wajib dipenuhi siswa. “Melampirkan surat keterangan lulus dari sekolah yang ditandatangani serta dilegalisir, rekapitulasi nilai rata-rata UN beserta surat pengantar sekolah. Kalau tiga syarat itu sudah memenuhi, orangtua bisa langsung mendaftarkan anaknya di semua sekolah negeri,” kata Kabid Pembinaan SMA/SM Disdikpora Palembang, Drs Riza Fahlevi. Pasalnya, inti dari PSB, baik dari lintas rayon atau tidak tetap sama, yakni melalui jalur tes. Pendaftar lintas rayon tak diwajibkan melampirkan surat keterangan domisili atau Kartu Keluarga (KK) seperti yang berlaku selama ini. Pada intinya, peserta yang berhak masuk harus melalui tes murni. KK atau kartu domisili sekadar pelengkap semata. Ia mengakui pada petunjuk teknis Penerimaan Siswa Baru (PSB) memang disebutkan melampirkan surat keterangan domisili dari RT setempat atau Kartu Keluarga. Namun, semuanya itu bukan aturan wajib. Kerap kali aturan penyertaan domisili sering mengakibatkan keterlambatan waktu pendaftaran. Para

orang tua yang jelas pindah rumah harus mengatur dulu melalui RT atau lurah setempat. Itu tentu membutuhkan waktu yang relatif lama, padahal rentang waktu pendaftaran lintas rayon sendiri tak kurang dari 10 hari saja. Kenyataan ini, lanjut Riza terkadang menjadi hambatan dan alasan orang tua telat daftar. “Tentu kita tidak ingin terjadi, yang penting orang tua mendaftar dulu, ikut tes. Bila lulus baru persyaratan administrasi seperti KK atau kartu domisili dilengkapi,” kata Riza seraya mengakui semua. Sementara Kepala Sekolah SMAN 13 Palembang, Drs Somad mengatakan tetap memberlakukan aturan pelampiran KK. Pihaknya menilai itu sesuai dengan petunjuk teknis PSB. Sebagai antisipasi, proses pendaftaran lintas rayon akan dibuat lebih lama, atau sekitar delapan hari. “Kita akan tunggu sampai delapan hari, semua aturan tetap sepeti juknis PSB,” kata Somad seraya mengakui, SMAN 13 Palembang menutup pendaftaran lintas rayon tanggal 27 Juni, nanti. Aturan lain, lanjut Somad, disekolahnya mewajibkan siswa saat mendaftar melampirkan formulir F1 dan F2 serta surat pengantar dari Kepala Sekolah asal bagi siswa Palembang. Dari luar Palembang, selain tiga syarat tadi juga wajib melampirkan surat keterangan domisili yang ditandatangani lurah setempat. (sta)

SRIPO/ZAINI

FOTO BERSAMA --- Gubernur Sumsel H Alex Noerdin (kedelapan dari kiri) didampingi istri serta asisten Pemprov Sumsel dan Kepala Dinas foto bersama, bujang gadis Sumsel usai acara ramah tamah bersama Gubernur Sumsel di Griya Agung, Rabu (25/6). Acara di hadiri Aisten I Musrif Suarni, Asisnten III Aidit Aziz, Kadinas Pariwisata Euis Rusmiati dan sejumlah pejabat dilingkungan Pemprov Sumsel.

Malam Ini Grand Final Bujang Gadis Sumsel ■ Alex : Jangan Ada Titipan PALEMBANG, SRIPO — Gubernur Alex Noerdin berpesan, pada grandfinal Bujang Gadis Sumsel (BGS) yang akan digelar hari ini, Jumat (26/6), jangan ada peserta titipan. Jika ketahuan maka peserta tersebut langsung kalah atau gugur. Demikian dikatakan Gubernur saat ramah tamah bersama grandfinalis BGS di Griya Agung, Kamis (25/6). Ramah

180 Siswa Berebut Tiket Jumpa Presiden

tamah dihadiri 16 pasang bujang gadis dari 15 kabupaten/ kota se-Sumsel, Raka-Raki Jawa Timur (Jatim), Kepala Dinas Budaya dan Pariwisata (Kadisbudpar) Provinsi Sumsel, Bu dayawan Sumsel Djohan Hanafiah. Alex mengatakan, BGS nantinya akan dibawa dalam setiap acara pemprov yang bersifat promosi baik di dalam maupun

di luar negeri. Untuk itu, syarat utama BGS harus mampu berbahasa asing. Untuk itu, pemenang BGS harus murni dinilai berdasarkan kemampuan bukan titipan. Hal ini dilakukan agar potensi duta Sumsel tersebut benar-benar murni karena kecerdasan. Selain itu, BGS nantinya harus menguasai penuh tentang kebudayaan Sumsel mulai dari sejarah hingga rencana yang sedang digarap Pemprov Sumsel.

Alex Kebut Pembangunan TAA ■ Konsultan Hukum dan Keuangan Teken MoU

■ Lomba Cerdas Cermat UUD NRI 1945 PALEMBANG, SRIPO — Sebanyak 180 siswa utusan dari 15 sekolah se-Sumsel siap bertanding pada ajang Cerdas Cermat Undang Undang Dasar Negara Republik Indonesia 1945, Jumat (26/6). Mereka akan bertarung memperebutkan 10 tiket untuk beraudiensi dengan presiden RI, Menteri Pendidikan Nasional, Ketua MPR/DPR RI dan beberapa petinggi negara lainya. Acara yang diselenggarakan oleh MPR RI bekerjasama dengan Dinas Pendidikan (Disdik) Sumsel bertujuan untuk menanamkan pemahaman secara utuh tentang hal-hal yang tertuang dalam UUD NRI 1945, menyangkut pembangunan konstitusi negara. Apalagi semua aturan yang dibuat oleh petinggi negara penjelmaan dari UUD NKRI. Heri Herawan, Tim Sekretaris Jenderal MPR RI mengungkapkan, Sumsel merupakan provinsi ke-31 dilaksanakan ajang Cerdas Cermat UUD. “Ini merupakan agenda rutin tahunan program MPR RI agar pemahaman siswa tentang UUD 1945 yang menjadi dasar hukum

di Indonesia tergali sempurna. Pemahaman itu harus dibangun sejak dini,” kata Heri, Kamis (25/6) di Ballroom Swarna Dwipa Hotel. Selama ini siswa hanya terpacu untuk ikut ajang olimpiade yang bersifat sains dan teknologi semata. MPR RI selaku lembaga tinggi negara mencoba menyalurkan kegiatan siswa yang hobi dengan ilmuilmu sosial kenegaraan. Acara sendiri dijadwalkan, Jumat (26/6) di Ballroom Aryaduta Palembang. Lomba akan dilaksanakan secara santai, dengan penampilan masingmasing tiga peserta terlebih dahulu pada babak penyisihan. Di tiap babak, para juri melalui presenter akan melemparkan pertanyaan tematik yang harus dijawab peserta. Pertanyaan itu menyankut, pandangan anak bangsa tentang semua hal tentang aturan hukum yang berlaku di Indonesia. Masingmasing peserta wajib berkomentar dengan sistem debat. “Tiap kelompok akan diwakili 10 orang, mereka semua pasti kebagian bicara,” kata Heri. Lomba sendiri akan dilakukan dalam tiga sesi, yakni

babak penyisihan selama dua hari, yakni 26-27 Juni yang diteruskan pada babak semifinal dan final tanggal 28 Juni. Adapun tiga juri berasal dari anggota MPR RI 2009, yakni Jenderal Purn Budi H Laksono, Sekretaris Jenderal MPR RI Rahimullah, SH, MSi serta utusan dari dosen Fakultas Hukum Unsri Palembang. Tak hanya pengendalian dibidang ilmu sosial semata, para peserta juga didaulat untuk menampilkan atraksi menarik saat sesi istrirahat yang dilakukan selang-seling. “Lomba inti, baru disusul atraksi, begitulah seterusnya,” kata Heri seraya mengakui nanti akan dipilih satu grup juara satu yang akan mewakili Sumsel ketingkat nasional. Selain berkesempatan audensi dengan petinggi negara, para juara juga akan diikutkan pada wisata-wisata pendidikan di Jakarta. “Nanti yang menang mewakili remaja Sumsel untuk audensi dengan presiden RI,” kata Heri. Sementara ketua panitia Drs Widodo MPd melalui sekeretaris Evie Diana Irawaty mengatakan lomba diikuti 18 regu. (sta)

“Sumsel saat ini sudah jadi acuan provinsi lain. Sumsel harus jadi provinsi termaju tiga tahun mendatang,” kata Alex. Selain itu, para BGS nanti juga harus ikut berperan mengembalikan nama besar Sriwijaya. Saat ini, nama Sriwijaya tidak sembarang diberikan. Penggunanya pasti telah diakui kebesarannya salah satunya Sriwijaya FC. Selain ramah-tamah, acara juga dimeriahkan dengan pantun bersahut oleh para finalis. (cr2)

HUMAS PEMPROV SUMSEL/UNTUNG SARWONO

MoU — Gubernur Sumsel, H Alex Noerdin (kedua dari kiri) menandatangani MoU dengan konsutan hukum dan konsultan keuangan untuk pembangunan Tanjung Api Api, Kamis (25/6).

PALEMBANG, SRIPO — Sebuah langka perubahan terjadi di Sumsel, Ir H Alex Noerdin SH yang menginginkan percepatan pembangunan kawasan indus-

tri dan Pelabuhan Tanjung Api Api (TAA) akhir 2009 ini sepertinya bakal menjadi kenyataan. Dua konsultan Hukum dan Keuangan, kini ditetapkan dan ke-

duanya diberikan waktu 70 hari untuk menyeleksi calon investor yang akan membangun kawasan Pelabuhan Tanjung Api-Api. Hal ini terungkap dalam penandatanganan perjanjian kerjasama Pemprov Sumsel, dilakukan Gubernur Ir H Alex Noerdin dengan Dwi Sri Astarini dari PT HADS Partnership Lawfirm sebagai konsultan hukum dan Direktur PT Macquarie Capital Securities IndonesiaAndang Taruna sebagai partner konsultan keuangan, Kamis (25/6) di Griya Agung. Dua konsultan ini diberikan batas waktu selama 70 hari sejak perjanjian kerjasama ditandatangani untuk melaksanakan tugasnya bekerja melakukan pemi-

lihan calon investor untuk membangun TAA. Menurut Alex, perjanjian kerjasama ini merupakan lembaran baru, cara kerja baru untuk percepatan pembangunan daerah yang selama ini SKPD/kepala dinas selalu dihantui rasa ketakutan dengan aparat penyidik (KPK) sehingga banyak proyek pembangunan di daerah terlambat. “Kita butuh percepatan tetapi tetap mengacu kepada prosedur hukum dan tidak melanggarnya,” papar Alex. Kepala Bappeda Sumsel, Ir Yohanes Toruan selaku Ketua Seleksi Pemilihan Konsultan Hukum dan Keuangan mengatakan, sebagai tindaklanjut surat dari Menteri Perhubungan NO PR.002/1/8 Phb 2009 tertanggal 10 Maret 2009. (sin)

Harga Gula-Beras Cenderung Naik PALEMBANG, SRIPO — Kebutuhan masyarakat Kota Palembang terhadap gula pasir SRIPO/STS dipredikYustianus sikan meningkat 10 persen pada bulan Ramadhan nanti. Untuk itu Dinas Perindustrian dan

Perdagangan mengimbau kepada distributor agar menyediakan atau mendatangkan stok secukupnya. Pantauan Sripo, harga gula di pasar-pasar tradisional berkisar Rp 8.000 per kilogram. Namun di tingkat pengecer warung dan kios sembako ada yang menjual Rp 8.300 sampai Rp 8.500 per kilogram. Alasannya harga tersebut untuk menutupi biaya angkutan barang. “Sekarang harga gula pa-

sir berkisar Rp 8.000 per kilogram, sedangkan kebutuhan gula pasir menjelang puasa nanti diperkirakan naik 10 persen dari hari biasa,” ujar Yustianus SE, Kepala Bidang Perdagangan Disperindagkop UKM Kota Palembang, Kamis (25/6). Jika hal itu terjadi, berarti satu bulan kebutuhan akan gula pasir masyarakat Palembang pada hari biasa mencapai 2.000 ton sebulan, maka pada bulan puasa

nanti bisa 2.200 ton. Menurutnya, ada kecenderungan harga naik antara Rp 200 sampai Rp 500 per kilogram. Tapi sampai saat ini masih stabil. “Untuk mengantisifasi melonjaknya harga gula dan beras menjelang puasa ini kami akan memanggil para distributornya, supaya tidak mencari kesempatan di saat warga sedang membutuhkannya,” tegas Yustianus. (trs)

Peserta SNMPTN Cari Buku Tes PNS

SRIPO/SYAHRUL HIDAYAT

TPA — Seorang pengunjung memilih buku Tes Potensi Akademik (TPA) yang dipajang di Toko Buku Gramedia Palembang Square, Kamis (25/6).

SELEKSI Nasional Masuk Perguruan Tinggi Negeri (SNMPTN) yang memasukkan soal-soal Tes Potensi Akademik, mendorong para calon peserta SNMPTN memburu buku-buku yang membahas TPA. Buku-buku tes CPNS yang memuat soal-soal TPA pun dilahap demi menambah pengetahuan. Buku-buku yang membahas soal TPA sejak dua bulan lalu laris manis. Selain bersamaan dengan SNMPTN, pembeli

buku juga menggunakannya sebagai referensi melamar pekerjaan. Menurut Rio Rizki Utama, Widya Niaga TB Gramedia Palembang Square (PS), Kamis (25/6), peningkatan penjualan buku psikotes terlihat sejak awal bulan Mei lalu. Penjualan buku TPA mencapai 29 buah. Diperkirakan, jumlah tersebut akan meningkat dengan semakin dekatnya SNMPTN. Terdapat 30 jenis buku TPA yang dipajang. Sebagian besar

materi buku berisi pertanyaan psikotest dan trik wawancara agar diterima bekerja. Yeni, salah satu pengunjung mengaku, mencari referensi buku psikotes untuk persiapan menghadapi SNMPTN awal Juli ini. Sayangnya, rata-rata buku yang tersedia ditujukan bagi mereka yang ingin melamar pekerjaan. Walaupun begitu, ia tetap membaca buku-buku tersebut walaupun isinya banyak yang tidak sesuai dengan materi yang diinginkan. “Bukunya nggak

nyambung. Tapi paling tidak bisa tahu jenis-jenis soalnya,” katanya. Dian (17), lulusan SMAN 6 Palembang, juga terlihat mencari buku-buku SNMPTN di Gramedia Atmo. Dia mengaku kecewa pada buku SNMPTN 2009, tidak memuat soal-soal TPA. “Jadi nggak praktis, harus nyari buku lain lagi,” katanya. Akhirnya Dian memutuskan untuk membaca-baca buku tes CPNS milik saudaranya. “Kata mentor bimbel dan TO bimbel,

soalnya mirip-mirip tes CPNS dan BUMN,” ujar Dian. Sementara Coki, pengunjung lainnya mengaku, mencari beberapa buku TPA untuk melamar pekerjaan. 20 kali sudah lamaran pekerjaannya ditolak gara-gara gagal di tes wawancara. “Untuk tambah-tambah pengetahuan juga. Siapa tahu dengan membaca buku ini bisa diterima bekerja,” ujar alumni Teknik Mesin Unsri ini. (cr2/cr3)


5

SRIWIJAYA POST Jumat, 26 Juni 2009

Lulusan Unsri Diprioritaskan

Banyak Ngoce “Uji buyut jangan doyan banyak ngoce,”desis Cekmat. “Bagus, retinyo masi ado yang nenger kato w o n g t u o bingen,”simbat Mangujuk. “Bagi tubu setiap yang masok kuping kanan, nyangkut tula.” “Payu kagek oi ngalem diri dewek.” “Bukan tapi seterangan bae.” “Memang, namun yang nyacati langsung metu kuping keri.” “Jangan oi. Suda tu madak’i pulo. Apolagi segalo hal yang dikatoke buyut, banyak dikit bemanfaat tula.” “Itu berkat pengalaman beliau. Jadi

besyukurla bagi yang galak nengerke.” “Laju makmano dengan yang banyak ngoce.” “Talakke dibanding bisu, ak uk maen tunjuk. Cuma model apo nian kendak tadi.” “Anu saling ngoce liwat tilponan.” “Dak ngapo asal memang penting. Tapi sebaliknyo, bakal nyacati jangan oi. Conto ngoce-ngoce sambil bejalan parak trotoar.” “Payu beremat dikit, kagek diserempet mobil. Kito bole balak wong lain dapet hal. Cuma ngapo nianla.” “Ini ponaan teslik bapo kali cak itu. Pertamo balik sekola, keduo saat dikonkon ke warung. Padohal dio liwat pinggir dam sunge.” “Cacam, juara hayal ngoce teliponan, laju nyampak tecebur.” (Kgs Arpan)

INDRALAYA, SRIPO —— Lulusan Universisik, bangunan hingga SDM. tas Sriwijaya (Unsri) akan diprioritaskan beMenurutnya, kalau dulu pelajar Malaysia kerja di Provinsi Sumatera Selatan. Dengan berdatangan ke Unsri untuk menuntut ilmu, catatan memenuhi persyaratan dan standar tapi sekarang malah berbalik orang Indoneyang dibutuhkan sesuai dengan jurusan atau sia berbondong-bondong kesana, untuk itu program studi lulusan. gubernur menginginkan orang lain yang Demikian diungkapkan Ir H Alex Noerdin dating belajar ke Unsri. “Kita balik lagi Madisela-sela acara wisuda angkatan 91 Unsri, laysia kembali menuntut ilmu ke Unsri,” di gedung Aula Unsri, Kamis (25/6). ungkapnya. Alex menilai standar Unsri sendiri sudah Sementara Wisuda Unsri Angkatan ke-91 menjadi Universitas yang terkemuka di Inmelantik 712 orang. Terdiri dari Fakultas donesia. “Kita akan prioritaskan dalam keEkonomi sebanyak 128 orang, DIII Ekonosempatan bekerja di Sumatera Selatan unmi (125), Hukum (35), Teknik (35), Kedoktuk lulusan Unsri, tentunya lulusan Unsri teran Umum (4), Kedokteran Gigi (5), Pertayang memenuhi persyaratan,” katanya. nian (48), Keguruan dan Ilmu Pendidikan DOK.SRIPO Sementara berkaitan dengan menuju Alex Noerdin (70), MIPA (43), Fisip (37), DIII Ilmu KompuWorld University, Alex mengatakan, sudah ter (23), FKM (5), PPDS (13), dan Pascasarjamempersiapkan segala sesuatunya dari pembangunan fina sebanyak 92 orang. (st1)

Sumsel Tetapkan Flu Babi Status Waspada n Puskesmas Diimbau Pakai Tamiflu DINKES sudah menyebar 100.000 tablet Tamiflu ke Puskesmas... Kalau ada pasien yang flu berat, kasih saja Tamiflu dr Zoerkarnain Noerdin SRIPO/SDW

Kadinkes Sumsel

PALEMBANG, SRIPO — Dinas Kesehatan (Dinkes) Sumsel menetapkan status waspada terhadap penularan virus H1N1 sebagai pemicu flu babi, yang kini sudah menyebar di 76 negara di dunia. Puskesmas pun diinstruksian untuk memberikan obat tamiflu kepada penderita dengan gejalagejala flu berat, seperti batuk dan nyeri otot. Peringatan itu disampaikan Kadinkes Sumsel dr Zoelkarnain Noerdin M.Kes pada kordinasi jajaran kesehatan di Palembang, Kamis (25/6) di lantai II Gedung Dinas Sumsel. Menurut Zoekarnain, status waspada yang dimaksud adalah kesiapan jajaran kesehatan berpusat di Palembang untuk mengantisipa-

si virus swine flu (flu babi) dari semua pintu masuk kota Palembang dan Sumsel. Kewaspadai ini beralasan karena 76 negara di dunia tertular flu babi bahkan di Indonesia khususnya di Bali, terdapat satu turis asing positif flu babi dan kini dirawat di RS Sangla, Bali. Untuk antisipasi, Dinkes sudah menyebar 100.000 tablet tamiflu ke Puskesmas tersebar di beberapa kota dan kabupaten di Sumsel. “Ada pasien yang flu berat, kasih saja tamiflu,” katanya. Zoelkarnain juga minta jajaran Dinas Kesehatan, seperti Bapelkes, KKP (Kantor Kesehatan palabuhan), karantina, rumah sakit, dan

Dinas Peternakan untuk berkordinasi sehingga informasi tetap tersambung dan masing-masing instansi mengetahui kegiatan yang sudah dilakukan. Menurutnya, flu babi ini mendatangkan risiko terbesar terjadinya pandemi berskala besar sejak wabah avian flu yang muncul kembali pada tahun 2003 lalu dan kini menewaskan 257 orang dari 421 penderita di 76 negara. “Untuk Sumsel sendiri, kita masih aman dan akan terus aman sampai kapanpun. Tapi, kewaspadaan tetap dilakukan di semua lini, mulai dari pintu masuk, peternakan dan lain-lain,” katanya.(sin) CIRI-CIRI FLU BABI GEJALA penderita yang terkena penyakit flu babi, umumnya mirip dengan flu biasa pada manusia. Yakni, demam yang muncul tiba-tiba, batuk, nyeri otot, sakit tenggorokan dan kelelahan yang berlebihan. Selain itu, virus flu babi bisa membuat penderita muntah-muntah dan diare.

Komentar Mereka Termoscaner Nihil dr Jalil Korwil Pengawas Bandara KKP Palembang Pendatang dari Malaysia, Singapura dan negara Asia lainnya yang masuk Palembang dari jalur udara harus melalui pemeriksaan petugas KKP bandara. Diawali dengan pemeriksaan suhu tubuh. Begitu juga bagi awak kapal yang akan merapat di Boombaru. Sebelum kapal bersandar, petugas KKP yang pertama naik ke kapal dan memeriksa ABK. Begitu aman, mereka baru dapat bersandar. Sayangnya alat deteksi hanya menggunakan peralatan sederhana. Sedangkan termoscaner yang dijanjikan Depkes hingga kini belum ada. Kalau dilihat dari kebutuhan, SMB II Palembang sudah harus ada termoscaner. (sin)

Dilarang Impor Daging Babi Ir Asrillazi Kadis Peternakan Sumsel kini tertutup untuk daging babi impor yang akan masuk Sumsel baik melalui jalur darat maupun udara. Selain itu, pengawasan terhadap peter-nak babi juga dilakukan secara ketat. Termasuk menyebaran disinfektan. Hewan ternak antar proSRIPO/STS vinsi yang masuk Sumsel harus mengantongi SKH, yakni surat kesehatan hewan yang dikeluarkan instansi terkait. Tanpa itu, petugas kita yang ada di perbatasan akan menolak.(sin)

Maunya Seni, Eh Malah Kena Razia H

ARI ini dirazia besok pasang lagi. Begitulah ulah sopir yang tidak kunjung jera meski sudah berkal-kali terkena razia Dinas Perhubungan Kota Palembang bekerja sama dengan Poltabes Palembang. Para sopir mengaku tak mengerti kenapa memasang stiker dianggap melarang. Bagi mereka stiker menambah “modis” bus kota yang mereka kendarai plus menjadi daya tarik bagi penumpang. Ron Sopir bus kota mengaku memasang stiker dengan bermacam warna dan desain harus merogoh saku mereka mencapai Rp 500 ribu. “Sekarang ini memang sudah tren nempel stiker, bentuk pesan dalam tulisan maupun bentuk gambar,” ujar Roni yang terjaring razia. Menurutnya, dengan menempelkan stiker tertentu di badan buskota menjadikan buskotanya lebih menarik dan mudah diingat penumpang. Selain itu, stiker itu menjadi penambah seni buskota.

Kasi Penyidikan Dishub Kota Palembang, Heriyanto S.Sos yang memimpin langsung razia pembersihan stiker di Jl Cik Agus Kiemas Samping Masjid Agung mengatakan penambahan stiker di buskota itu menyalahi

Perda No 10 tahun 2005 tentang spesifikasi teknis kendaraan sehingga perlu dibersihkan dan dilepas. “Buskota yag masih menempelkan stiker ini akan kami lepas terus. Bagi kendaraan yang yang tidak dilengkapi dokumen

ditilang,” ujar Hariyanto didamping Satlantas Poltabes pimpinan Iptu Hardiman. Sebanyak 47 buskota dilepas stikernya, empat kendaraan ditilang salah satunya angkutan travel yang masuk kota. (trs)

SRIPO/TARSO

LEPAS STIKER — Petugas Dishub meminta sopir buskota melepas stiker yang menutupi kaca depan bus kota, pada razia yang digelar di samping Masjid Agung, Kamis (25/6).

Week End Bersama Lemon Tea Band n Malam Ini di The Jayakarta Daira PALEMBANG, SRIPO — Setelah sukses menghadirkan Ello sebulan lalu, Jumat (26/6) hari ini, The Jayakarta Daira Palembang, kembali menghadirkan artis dari Jakarta yakni Lemon Tea Band dalam acara bertajuk Classic Rock Back to 80.

Menurut Hera, Public Relation Manager The Jayakarta Daira kepada Sripo mengatakan pertunjukan musik ini akan berlangsung di Daira Ballrooom. Sambil menikmati makan malam penonton akan bernostalgia dengan lagu-lagu Scorpion,

dan lagu penyanyi barat lainnya.”Acara dimulai pukul 20.00 berakhir sekitar 23.00,” ujar Hera. Lemon Tea Band kata Hera bakal tampil membawakan sekitar 40 lagu. “Penonton pun boleh me-request lagu kesenangannya,” katanya. Lemon Tea Band adalah grup band tidak

asing lagi. Banyak membawakan lagu-lagu Nostalgia terutama dari Barat. Di Palembang baru pertama kali tampil. Untuk nonton Classic Rock ini harga tiket Rp 200.000 per pengunjung termasuk makan malam. Acara ini didukung di antaranya Clas Mild. Untuk infomasi 0711-365222.(fil)


6

SRIWIJAYA POST Jumat, 26 Juni 2009

SBY Dinilai Perlemah KPK ■ ■ Hayono: Tak Ada Maksud Kerdilkan KPK JAKARTA, SRIPO — Presiden Susilo Bambang Yudhoyono dinilai membuat blunder. Pernyataannya tentang kedudukan Komisi Pemberantasan Korupsi seperti menjadi superbody dan tidak terkontrol dianggap hendak mengerdilkan lembaga tersebut. Anggota DPR Ganjar Pranowo menyatakan, pernyataaan Presiden SBY akan memperlemah kinerja KPK. Dia pun mempertanyakan rencana Presiden SBY menerbitkan Peraturan Pengganti Undang-undang (Perpu) Tipikor jika DPR tidak segera mengesahkan UU Tpikor, pada debat presiden putara pertama, Kamis (18/6). “Tentu saja ada kekhawatiran pengerdilan KPK terkait pernyataan Presiden SBY. Apalagi, rencana akan diterbitkannya Perpu Tipikor,” kata Ganjar ang-

gota DPR dari PDIP. Keinginan untuk mengeluarkan Perpu terkait pembahasan RUU Pengadilan Tipikor oleh presiden, menurut Ganjar, sangatlah mengkhawatirkan dalam rangka semangat untuk melakukan pemberantasan korupsi. “Sangat dikhawatirkan statement ini. Perpu itu, bisa saja akan melemahkan pemberantasan korupsi itu sendiri. Direktur Pusat Kajian Antikorupsi UGM, Zainal Arifin Muchtar, pun menlontarkan penilaian serupa. “Ini bisa melemahkan KPK. Karena ketidakberimbangan bisa berimplikasi, orang menafsirkan lain,” kata Zainal Arifin Muchtar seperti dikutip detik.com. Sebagaimana dilansir Harian Kompas, Kamis (25/6), Presiden SBY mengingatkan kekuasaan yang terlalu besar apalagi tanpa kon-

trol memadai sangatlah berbahaya. Peringatan itu disampaikan terkait kedudukan KPK yang menjadi lembaga superbody. “Terkait KPK, saya wantiwanti benar. Power must not go uncheck. KPK sudah powerholder yang luar biasa. Pertanggungjawabannya hanya kepada Allah. hati-hati,” kata Presiden Yudhoyono seperti dilansir Kompas. Namun anggapan SBY melemahkan KPK dibantah Hayono Isman, Penasihat President Centre SBY-Boediono yang juga petinggi Partai Demokrat. “Mustahil Pak SBY akan melemahkan KPK, karena KPK adalah lembaga yang paling effektif memberantas korupsi dan memberikan support yang real kepada Kejaksaan maupun Kepolisian untuk memberantas korupsi,”kata Hayono. (Persda Network/yat/cw6/ ade)

BPKP Teliti Aksi Penyadapan KPK JAKARTA, SRIPO — Badan Pengawas Keuangan dan Pembangunan (BPKP) mulai melakukan audit terhadap Komisi Pemberantasan Korupsi (KPK), menyangkut penggunaan dana dari keuangan negara, pinjaman, serta hibah. “KPK merupakan lembaga negara yang menggunakan uang negara, sehingga perlu diaudit apakah penggunaan uang itu sesuai atau tidak. Sepengetahuan saya, KPK menerima dana hibah di antaranya sebesar 720 ribu Dolar Amerika Serikat dari World Bank. Selain 600 ribu Dolar Amerika Serikat dari Global,” kata Kepala BPKP, Didi Widayadi kepada wartawan, di gedung KPK, Jakarta, Kamis (25/6). Menurutnya, alat sadap yang dibeli oleh KPK perlu diaudit apakah piranti itu sudah digunakan dengan tepat sesuai dengan fungsinya atau tidak. Selain itu, apakah sudah tepat nomor-nomor yang disadap, termasuk maksud dan tujuannya. Pimpinan KPK Bidang Penindakan, Bibit Samad Riyanto membenarkan KPK me-

mang menggunakan uang negara, serta menerima sejumlah bantuan dan dana hibah. “Kita memang menerima bantuan dan hibah tetapi tidak kita terima secara langsung tunai. Wujudnya berupa fasilitas dan ada pengelolanya,” kata Bibit. Menurutnya, BPKP juga harus mengaudit pengelola dana-dana hibah yang diberikan untuk KPK. Meski begitu KPK menyambut positif langkah BPKP ini. Langkah BPKP itu merupakan perintah lisan dari Presiden Susilo Bambang Yudhoyono (SBY) dan merupakan early warning. Selain itu, berdasar Peraturan Pemerintah (PP) No 60 Thn 2008 sebagai turunan UU No 1 Thn 2004 tentang Keuangan Negara. “Perintah pimpinan tidak harus selalu tertulis. Early warning (peringatan dini), sudah kami anggap sebagai perintah dalam posisi kami sebagai pembantu presiden,” ujar Didi Widayadi. Warning dari SBY disampaikan melalui media massa. (persda network/cw6)

ANTARA/FANNY OCTAVIANUS

ANTI PENYIKSAAN — Jaringan Solidaritas Korban untuk Keadilan melakukan aksi damai "Kamisan" di depan Istana Merdeka, Jakarta, Kamis (25/6). Aksi ke-115 itu menyambut Hari Anti Penyiksaan Internasional (26 Juni) dan mengajak segenap rakyat untuk menghapus budaya penyiksaan dengan menyemaikan penegakkan HAM.

Teroris Wanita Dibekuk ■ Polri Terapkan Pendekatan Kemanusiaan JAKARTA, SRIPO —Detasemen Khusus (Densus) Anti-teror 88 Mabes Polri menangkap delapan orang di antaranya ada perempuan, yang diduga terkait jaringan teroris. Ke delapan orang tersebut dibekuk Polri di wilayah Cilacap, Jawa Barat dan Lampung, dalam beberapa hari terakhir. Demikian diungkapkan Kepala Badan Reserse dan Kriminal Umum (Bareskrim) Polri Komisaris Jenderal Susno Duadji, Kamis (25/6), di Mabes Polri. “Kalau yang diperiksa (Densus 88), ada laki-laki, ada perempuan,” ujar Susno.

Namun Susno masih belum bersedia mengungkap kepastian jumlah dan identitas kedelapan orang yang diduga teroris. “Kami masih punya waktu untuk mengungkapnya. Sekarang masih memeriksa,” kilah Susno sembari menegaskan kedelapan orang yang ditangkap Densus Anti-teror 88 belum dapat dipastikan sebagai tersangka terorisme. “Mereka belum tentu teroris,” singkatnya. Kepala Kepolisian Republik Indonesia (Kapolri) Jenderal (Pol) Bambang Hendarso Danuri meminta agar pemberitaan terhadap penangkapan bebe-

rapa orang yang diduga teroris di Cilacap dan Lampung tidak terlalu gencar dilakukan. Hal itu untuk mencegah terjadinya hal-hal baru dari pihak teroris untuk merespon kasus tersebut. “Tolong seharusnya jangan dipertanyakan dulu. Jangan ada running text dulu, sehingga nanti ini buyar. Kasus terorisme dan kejahatan lain beda. Ada sesuatu, yang lain nanti mencuat lagi. Itu menjadi kendala. Tapi insya Allah lah anakanak kami (Polri) di lapangan sudah banyak bicara. Doakan sajalah ada yang spektakuler dan yang terbaik yang kita dapatkan,”

ungkapnya sesaat setelah memberi sambutan di acara seminar tentang ‘Implementasi Prinsip dan Standar Hak Asasi Manusia’ dalam penyelenggaraan tugas Polri, di Hotel Mulia, Jakarta. Bambang Hendarso Danuri pun enggan mengomentari ketika dihadapkan pada pertanyaan apakah kedelapan orang yang ditangkap untuk diperiksa oleh Densus Anti Teror 88 Mabes Polri tersbut merupakan jaringan dari buronan tersangka teroris Bandara Changi Singapura, Slamet Kastari. “Saya no comment dulu, sedang diproses,” tukasnya. (Persda Network/sj1)

Jangan Malu Bapak Masuk Penjara ...

WARTA KOTA/SYAHRUL MUNIR

BERCENGKRAMA — Amir Mahmud bercengkrama dengan satu dari dua putrinya saat berkunjung di Lapas Pemuda Tangerang, Kamis (25/6).

“NANTI kalau kamu ditanya temanteman, kenapa bapaknya masuk penjara, jangan malu. Bilang aja enggak apa-apa. Kan terkenal malah bisa masuk TV,” begitu pesan Amir Mahmud (42), terpidana kasus kepemilikan ekstasi kepada dua putrinya di Lembaga Pemasyarakatan (Lapas) Kelas II A Pemuda, Tangerang, Kamis (25/6). Amir sangat terharu saat dikunjungi istri dan dua putrinya. Ini adalah kali pertama Amir bertemu dengan keluarganya setelah mendekam di Lapas Pemuda selama kurang lebih satu tahun. Herawati, istri Amir, dan dua putrinya Amira Salika (12) dan Amaraya Sakina (9), mengunjungi Amir bersama dengan Ketua Komisi

Yudisial (KY) Busro Muqoddas dan jajarannya. Harapan pun terpancar dari keluarga tersebut. Pasalnya, Amir menjadi terpidana tanpa melalui sidang putusan di Pengadilan. Vonis diterima Amir saat dipanggil Kepala Lapas pada pertengahan Maret lalu. “Sidang terakhir pada 27 Maret 2008. Setelah itu tidak ada sidang lagi. Tapi kemudian tiba-tiba saya dipanggil di sini (Lapas Pemuda) dan ditunjukkan surat vonis. Padahal di sidang terakhir itu tidak disinggung apa pun soal vonis,” ungkap Amir saat ditemui di ruang rapat Lapas Pemuda, Tangerang. Amir menuturkan penderitaannya bermula ketika kedapatan mengantongi

satu butir ekstasi pada 19 Desember 2007. Pria yang tadinya adalah sopir di Badan Narkotika Nasional itu kemudian diproses secara hukum. Amir menjalani sidang perdana pada 26 Februari 2008 di Pengadilan Negeri Jakarta Barat. Ketua KY Busyro Muqoddas mensinyalir adanya cacat hukum dalam proses persidangan Amir. Pertama, setidaknya harus ada dua saksi yang dihadirkan di persidangan. Saksi itu pun harus memberikan keterangan yang saling berkaitan. Dan setelah mendengar keterangan Amir dan istrinya, KY akan segera memanggil Majelis Hakim yang menyidangkan kasus Amir. (Persda Network/mun)


SRIWIJAYA POST SRIWIJAYA POST Jumat, 26 Juni 2009 Jumat, 26 Juni 2009

7


8

SRIWIJAYA POST Jumat, 26 Juni 2009

Indralaya, Kayuagung, Martapura, Muaradua Diduga “Salon Plus” Digerebek

Ratusan Polisi Donor Darah

BATURAJA — Jajaran Intelkam Polres OKU dipimpin Kasat Intelkam, AKP Agustan Kesuma menggerebek Salon Ni yang diduga “salon plus”, Kamis (25/6). Salon di kawasan Jl Akmal Baturaja itu digerebek setelah salah seorang anggota Polri, Ad melakukan penyamaran. Ad sempat bernegosiasi dengan seorang pekerja salon, Ic (22). Bahkan Ic sudah sempat melepaskan celana dalam (CD) warna merah yang kemudian dijadikan barang bukti. Dalam penggerebekan ini, polisi menggaruk lima pekerja salon. Namun, pekerja salon lainnya menolak tuduhan mereka melakukan praktik “plus”. Seperti Li (17) yang mengaku baru tamat SMA, dan di hanya mampir ke salon menemui kakaknya. Sedangkan Ev (22) kepegok sedang memijit pelanggan, Kas (50) asal Blok C Panji Jaya, Peninjauan. Kas saat itu tidak lagi memakai celana, namun Ev masih berpaiakan lengkap. Pemilik salon, Dar saat coba dikonfirmasi di kantor polisi, buru-buru pergi. “Dugaan praktik prostitusi di salon Ni ini masih dalam pengusutan,” kata Kapolres OKU, AKBP R Eko Wahyu Prasetyo, SIk melalui AKP Agustan Kesuma didampingi Ipda Suprawira. (eni)

MARTAPURA — Menyambut Hari Ulang Tahun (HUT) Bhayangkara ke-63 yang jatuh pada tanggal 1 Juli 2009 mendatang, berbagai agenda dilakukan jajaran Polres OKU Timur. Salah satunya kegiatan sosial donor darah yang dipusatkan di ruang ujian teori SIM, Kamis (25/6). Wakapolres OKUT, Kompol Suprayitno, SH didampingi Kabag OPs AKP Gendi Marzanto mengatakan, donor darah ini ditargetkan mampu menyumbang 200 kantong darah yang bekerja sama dengan PMI Cabang OKU. “Kegiatan sosial ini merupakan bagian dari kepedulian Polri khususnya anggota Polres OKUT terhadap warga atau pasien yang membutuhkan transfusi darah,” katanya. Selain donor darah, dalam rangka HUT Bhayangkara ke-63 ini pihaknya juga akan melakukan anjang sana ke sejumlah panti asuhan, memberikan bantuan bagi para vetran dan warakawuri, serta akan dimeriahkan dengan jalan sehat bersama yang melibatkan langsung para anggota Polri di OKUT berseta anggota keluarganya. “Jalan sehat ini juga akan diikuti masyarakat umum yang rencananya dilaksanakan, Minggu (28/6) mendatang,” katanya. (hr)

SRIPO/HERMAN

DONOR — Wakapolres OKUT, Kompol Suprayitno ikut donor darah menyambut HUT Bhayangkara ke-63 di Martapura.

Pemprov Beli Rumah di Mesir ■

Untuk Mahasiswa Asal Sumsel

INDRALAYA, SRIPO — Pemprov Sumsel berencana membeli rumah yang layak ditempati para mahasiswa/mahasiswi asal Sumsel yang sedang mengikuti pendidikan di Kairo, Mesir. Rumah kecil yang akan dibeli itu nantinya akan dapat dimanfaatkan para pelajar asal Sumsel sebagai tempat berkumpul dan mendapatkan segala informasi yang lebih luas. “Kita akan beli rumah kecil untuk mereka (mahasiswa asal Sumsel) di Kairo, tetapi bukan beli asrama karena mahal,” kata Gubernur Sumsel, Ir H Alex Noerdin, SH. Alex dihadapan santri dan wali murid santri yang menggelar Milad Pondok Pesantren Raudhatul Ulum

(PPRU) ke-59 dan Wisuda kelas akhir tahun pelajaran 2008/2009 di Sakatiga, Kabupaten Ogan Ilir, Kamis (25/6) menyebutkan, secepatnya rumah dimaksud akan disediakan. “Saya segera mengirimkan tim khusus untuk mencari rumah di lokasi yang baik dan strategis, supaya dapat dimanfaatkan oleh pelajar dan mahasiswa/i asal Sumsel,” kata Alex. Pelajar dan mahasiswa asal Sumsel yang belajar di Kairo (Mesir) sekitar 270 orang dari berbagai disiplin ilmu. “Mereka ini perlu bantuan meski hanya rumah kecil. Kita sudah lihat di Bandung dan Yogya, mereka sudah dibantu rumah atau sejenis asrama. Seka-

rang kita coba bantu pelajar dan mahasiswa di Kairo (Mesir) meski hanya berbentuk rumah kecil,” papar Alex yang menyebutkan, ada 83 pelajar yang dikirim PPRU ke Kairo Mesir merupakan Sumber Daya Manusia (SDM) asal Sumsel yang sepantasnya diberdayakan. Telurkan 400 Santri Pada usianya yang ke-59 tahun ini, PPRU Sakatiga Indralaya (OI) sudah menelurkan lebih dari 4.000 alumni yang tersebar di penjuru dunia. “Bahkan 149 di antarnya telah menyelesaikan dan mengenyam pendidikan di luar negeri,” kata Mudir PPRU, KH Abdul Karim Umar seusai acara Haflah dan Milad ke59 di Gedung Serbaguna

PPRU, Kamis (25/6). Ditambahkan, tahun ini PPRU meluluskan 56 siswa dari tingkat TK, 38 siswa tingkat Madrasah Ibtidaiyah (MI), 148 siswa Madrasah Tsanawiyah (MTs), 31 siswa SMP Islam Terpadu, 109 siswa tingkat Madrasah Tsanawiyah. “Dari total peserta yang ikut UN mulai MTs hingga MA yang tidak lulus hanya 10 orang,” katanya. Milad dan wisuda di PPRU ini dihadiri Bupati Ogan Ilir (OI), H Mawardi Yahya, unsur muspida, sejumlah anggota DPRD Sumsel dan OI, dan undangan. Acara ini dimeriahkan kelompok Nasyid NH Brothers Sumsel yang sudah menelurkan dua album dan merupakan alumni PPRU. (st1)

Mantan Sekda Diperiksa

Percha Undang Yatim Piatu

SRIPO/HERMAN

ANTUSIAS — Ratusan anak yatim piatu antusias menyaksikan atraksi silat pada perayaan hari ulang tahun (HUT), Hj Percha Leanpuri dan Hj Ratu Teni Leriva, Rabu (24/6).

BELITANG, SRIPO — Memperingati hari kelahirannya ke-23 tahun yang jatuh pada tanggal 24 Juni 2009 kemarin, Hj Percha Leanpuri mengundang ratusan anak yatim piatu dari berbagai Panti Asuhan di Kabupaten OKU Timur, yang dipusatkan di rumah kediaman pribadi Bupati OKUT, H Herman Deru di BK IX Belitang, Rabu (24/ 6). Pada acara ulang tahun yang ke-23 itu, calon anggota DPD RI terpilih u-

tusan Sumsel ini terlihat begitu gembira, bahkan tidak sungkan-sungkan membaur dengan ratusan anak yatim dan piatu yang begitu antusias menyaksikan berbagai pertunjukan berupa sulap dan permainan. Selain merayakan ulang tahun Hj Percha, acara ini juga merupakan perayaan Ultah adik bungsunya, Hj Ratu Teni Leriva yang berulang tahun pada tanggal 10 Juni 2009 lalu. “Saya banyak mengucapkan syukur

pada Allah dan terima kasih kepada papa dan mama yang telah memberikan perhatian besar, sehingga Titi (panggilan akrap Percha) bisa seperti ini,” ucapnya singkat yang disertai suara serak dan sesegukan pertanda haru. Menurutnya, acara ultahnya kali ini sengaja dilakukan dengan sederhana, begitupun yang diundang merupakan anak yatim piatu yang diharapkannya dapat merasakan kebahagian sebagaimana yang dirasakannya. Percha juga mengucapkan terimakasih atas dukungan semuanya, sehingga mengantarkan dirinya menjadi calon DPD RI terpilih pada pemilu legislatif lalu. “Insya Allah amanat yang telah diberikan bisa saya jalankan dengan sebaik-baiknya,” tuturnya. Sementara itu H Herman Deru SH MM selaku orang tua dari Hj Percha mengaku bangga dengan prestasi yang telah dicapai putri sulungnya. “Dalam keluarga, saya bersikap demokratis, tidak pernah memaksakan kehandak kepada anakanak, selagi itu baik untuk mereka, saya dan ibunya (Hj Febrita Lustia) akan memberikan dorongan,” ucapnya. (hr)

SRIPO/HAFIZUL AHKAM

IJAZAH — Mudir Pondok Pesntren Raudhatul Ulum (PPRU), KH Abdul Karim Umar menyerahkan ijazah kepada salah seorang santriwati, Kamis (25/3).

Saksi Kasus SD Model

BATURAJA, SRIPO — Mantan Sekretaris Daerah (Sekda) Kabupaten OKU, Ir Syamsir Djalib, MM bersama mantan Asisten II Ibrahim Saleh, ST, Kamis (25/ 6) secara kooperatif memenuhi panggilan tim penyidik penyeidik Kejaksaan Negeri (Kejari) Baturaja. Syamsir dicecar 20 pertanyaan, sedangkan Ibrahim disodori 12 pertanyaan. Syamsir dan Ibrahim ditanya soal sharing dana

pendamping APBD untuk proyek pembangunan TK/ SD Model Baturaja. Pemeriksaan dimulai pukul 09.00. Syamsir diperiksa oleh penyidik Abdul Azis SH (Kasi Pidsus), sedangkan Ibrahim Saleh diperiksa Husni Mubaroq, SH. Kedua mantan pejabat teras Pemkab OKU ini saat istirahat siang sempat menyapa wartawan yang menemuinya. “Saya baru bisa memenuhi panggilan penyidik

kejaksaan karena sehari sebelumnya berhalangan, sebab baru pulang dari melaksanakan umrah,” kata Ibrahim Saleh seraya menegaskan, dia tidak terkait dengan kasus dugaan korupsi pembangunan TK/SD Model yang kini sedang mencuat. Secara administrasi, kata Ibrahim, dia hanya menerima laporan secara global dari berbagai laporan dinas dan instansi soal pembangunan fisik proyek. “Sesuai dengan ketentuan da-

lam Keppres No.80 Tahun 2003 tanggungjawab masalah fisik dan keuangan ada pada pengguna anggaran,” kata Ibrahim. Hal senada diungkapkan Syamsir Djalib, dalam proses pencairan dana Sekda hanya meneruskan kepada bupati selaku penentu kebijakan. “Pemeriksaan awal sudah dilakukan, nanti akan kita telaah kembali, apakah masih perlu keterangan tambahan dari kedua mantan pejabat OKU itu,” kata Abdul Azis, SH. (eni)

Tinjau Ulang 200 Sekdes ■

Usulan Jadi CPNS

KAYUAGUNG, SRIPO — Komisi A DPRD Kabupaten Ogan Komering Ilir (OKI) mendesak Banwasda untuk mengusut tuntas serta meninjau ulang usulan pengangkatan 200 Seketaris Desa (Sekdes) di 18 kecamatan untuk diangkat menjadi Calon Pegawai Negeri Sipil (CPNS) yang telah diusulkan ke BKN pusat. Ketua Komisi A DPRD OKI, Ir Turmudi mengharapkan, bahwa tujuan peninjauan ulang tersebut banyaknya laporan warga karena pengangkatan Sek-

des diduga tidak sesuai prosedur, sebagaimana diatur PP No.45 Tahun 2007. “Selain meninjau ulang sekitar 200 Sekdes yang sudah diusulkan tersebut juga tidak terkecuali terhadap sekdes yang sudah dilantik menjadi PNS, karena apakah secara administrasi sudah sesuai dengan PP No.45 Tahun 2007 tentang persyaratan untuk pengangkatan sekdes menjadi CPNS atau tidak,” kata Turmudi. Berdasarkan PP No.45 Tahun 2007, syarat sekdes un-

tuk diangkat menjadi CPNS salah satunya sekdes sudah memiliki SK sebelum Tahun 2004 yang bertugas secara terus menerus atau tidak terputus-putus, usia tidak lebih dari maksimal untuk menjadi CPNS, serta memiliki pengalaman kerja. “Tapi informasinya ada beberapa orang yang diangkat menjadi Sekdes di atas Tahun 2004. Jadi kami ingin masalah ini diteliti ulang, sehingga tidak bertentangan dengan PP No.45 Tahun 2007,” katanya. Selain pengangkatan sekdes diduga melanggar Perda No.45 Tahun 2007 ju-

ga ada isu berkembang setiap sekdes yang bakal diangkat menjadi CPNS diminta dana bervariasi oleh oknum, antara Rp 25 juta hingga Rp 50 juta. “Saya yakin kinerja sekdes yang seperti ini tidak akan baik untuk melayani masyarakat,” kata anggota Komisi A DPRD OKI, Aswan, ST. Kapolres OKI, AKBP Drs Cok Bagus Ary Yudayasa didampingi Kasat Reskrim AKP Doni Satria Sembiring, SH, SIk menanggapi masalah ini mengatakan, pihaknya sedang melakukan penyelidikan dan dalam pengumpulan data. (std)


SRIWIJAYA POST Jumat, 26 Juni 2009

Musirawas, Banyuasin, Lubuklinggau

SRIPO/SYAIFUDIN

TINJAU —Anggota Komisi I DPRD Banyuasin, Burhanuddin HN bersama Sekwan Drs Harobin Mustofa, MSi meninjau gedung rapat paripurna.

DPRD Dilengkapi Ruang Lobi

Satu Rumah Hangus Terbakar

BANYUASIN —Gedung rapat paripurna DPRD Banyuasin, Senin (2/7) depan mulai difungsikan sebagai tempat rapat paripurna baru bagi anggota dewan. Gedung ini dibangun melalui anggaran Tahun 2007 dengan total dana mencapai Rp 3 miliar. Gedung ini memiliki sejumlah fasilitas cukup mewah dan berkelas, selain dilengkapi sembilan pendingan ruangan dengan kapasitas cukup besar, ratusan kursi, meja dan perlengkapan lainnya. Di sebelah belakang kursi pimpinan dewan juga terdapat ruang lobi atau ruang istirahat berukuran 6 x 20 untuk para pejabat baik bupati, wakil bupati, Ketua DPRD ataupun unsur muspida, juga dilengkapi berbagai fasilitas mulai dari sofa, alat pendingan ruangan maupun tempat jemuan makanan ringan. Dan di sebelah kiri kanan lobi tersedia juga kamar kecil. Sekwan DPRD Banyuasin, Drs Harobin Mustoifa kepada Sripo mengatakan, gedung rapat paripurna DPRD Banyuasin tersebut, akan di fungsikan Senin (2/7) pekan depan. “Gedung rapat paripurna ini dilengkapi ruang lobi di belakang kursi pimpinan dewan,” katanya. (udn)

INDRALAYA—Suasana di Desa Seri Dalam Kecamatan Tanjungraja Kabupaten Ogan Ilir (OI), Kamis (25/6) pukul 17.30 mendadak gempar. Pasalnya rumah yang ditempati Suryadi (50) hangus terbakar.Hingga berita ini diturunkan, belum diketahui pasti asal muasal api yang menyebabkan kebakaran. Namun dari keterangan warga, api berasal dari dapur korban. Meski tidak ada korban jiwa dalam kejadian tersebut, namun kerugian ditaksir mencapai puluhan juta rupiah, korban pun sulit diwawancarai karena masih shock atas kejadian itu.Lelaki lajang yang berprofesi sebagai tukang angkong (kuli angkut) di pasar Tanjungraja itu kaget melihat api yang sudah membesar dari dapurnya. “Dia katanya sedang masak didapur, lalu tiba-tiba api sudah besar, jadi tidak sempat menyelamatkan apa-apa cuma baju di badan. Gerobak dia untuk mencari uang pun ikut terbakar,” katanya.KapolsekTanjungraja, AKP Mohd Soleh melalui anggotanya Bripda Hendri yang berada di TKP belum dapat memastikan asal muasal api yang menyebabkan kebakaran itu. “Penghuni rumah masih shock, jadi belum bisa dimintai keterangan,” ujarnya. (st1)

Sepondok Dua Cinta ■ Kakak Ipar Dihamili MUSIRAWAS, SRIPO - Perbuatan Rustam Effendi (25) dan Harnawati (23) sungguh tak patut ditiru. Keduanya, yang tinggal serumah di Desa Sukarami Kecamatan Sumberharta Kabupaten Musirawas ini, nekat melakukan perbuatan zinah, hingga beberapa kali. Mirisnya, Harnawati sendiri tidak lain adalah kakak ipar Rustam, karena adik Harnawati yaitu Fau (19) adalah isteri Rustam. Perbuatan keduanya terungkap, karena sang kakak ipar hamil lima bulan, dan kini keduanya diamankan di

Polsek STL Ulu Terawas, untuk mempertanggungjawabkan perbuatannya. Dihadapan petugas, baik Rustam maupun Harnawati mengakui secara terus terang telah melakukan perzinahan. Pertama kali dilakukan akhir Desember 2008. Saat itu isteri saya sedang hamil tua. Kejadiannya di kamar ayuk Harnawati sekitar jam 09.00 pagi, ketika rumah sedang sepi, karena mertua saya sedang ke sungai dan isteri saya sedang bertandang ke rumah tetangga,” cerita Rustam, dan diiyakan oleh ka-

SRIPO/AHMAD FAROZI

DIAMANKAN —Rustam dan kakak iparnya Harnawati diamankan di Polsek STL Ulu Terawas. Keduanya diduga melakukan perbuatan zinah.

9

kak iparnya, Harnawati. Diceritakan, aksi pertama itu berjalan mulus, dan seisi rumah tidak ada yang mengetahuinya. Diduga, karena ketagihan, mereka kembali melakukan perbuatan serupa hingga beberapa kali, yang dilakukan selalu pada siang hari, namun tidak di dalam kamar, tapi dikebun karet belakang rumah, memanfaatkan kondisi rumah yang sepi. Baik Rustam maupun Harnawati, mengaku melakukan perzinahan tersebut atas dasar suka sama suka, karena merasa saling mencintai. Bahkan keduanya telah merencanakan untuk merantau dan menikah ke tempat lain. Sayang, sebelum niat itu kesampaian, cinta terlarang itu keburu diketahui, dan keduanya diserahkan ke Polsek untuk mempertanggungjawabkan perbuatannya. Kapolres Musirawas, AKBP Herry Nixon melalui Kapolsek STL Ulu Terawas Iptu Armansyah mengatakan, perbuatan zina itu terungkap, karena orang tua mereka merasa curiga melihat gelagat dan kondisi Harnawati yang berubah dan perutnya sudah membesar. Setelah didesak, akhirnya Harnawati mengaku bahwa dia hamil, karena telah beberapa kali melakukan hubungan intim dengan Rustam, suami dari adik kandungnya sendiri. “Kedua tersangka diserahkan warga dan kepala desa setempat, Rabu (24/6) pukul 23.00. Mereka diserahkan ke Polsek, karena khawatir akan diamuk massa. Saat ini mereka kita amankan untuk menjalani pemeriksaan lebih lanjut,” ujarnya. (zie)

Status SBI Tetap Gratis ■ SMUN 2 Unggul Sekayu SEKAYU, SRIPO - Kabupaten Muba merupakan kabupaten pertama di Indonesia yang menerapkan program sekolah gratis atau tanpa pungutan biaya kepada siswanya. SMUN 1 Unggul Sekayu ini kriterianya Sekolah Berstandar Internasional (SBI) tetapi siswanya tidak dibebani biaya, melainkan dibebankan kepada APBD Muba. Kasubbag Pendidikan Menengah Kabupaten Muba, Drs Johanes Subhar, Kamis (25/6) menjelaskan, satu-satunya sekolah dengan kriteria SBI di Muba adalah SMUN 2 Unggul Sekayu, selebihnya ada 9 SMA/SMK yang masuk kategori Sekolah Standar Nasional (SSN), dan 3 SMP, serta 4 Sekolah Dasar masuk kategori SSN. Menurut Johanes, saat ini sedang dijajaki pendirian Sekolah Menengah Kejuruan (SMK) terpadu bertsandar internasional yang bangunanya telah disiapkan di lokasi bangunan SDN Model Sekayu. “Jadi dalam satu areal akan berdiri SMK dengan berbagai jurusan dan masih dalam kajian hingga 2010 mendatang. Bila terwujud merupakan satu-satunya sekolah kejuruan terpadu bertaraf internasional di Sumsel,” kata Johanes. Sementara itu Kepala Dinas Pendidikan Nasional (Diknas) Kabupaten Muba, Drs Asnawi CK, MM ketika dikonfirmasi menjelaskan, sekolah menengah umum yang berstandar nasional sudah tersebar merata di Kabupaten Muba dengan sistem unggulm sedangkan

untuk SMUN 2 Sekayu merupakan sekolah bertaraf internasional yang terdapat di ibukota kabupaten. Mengenai sekolah gratis yang dianggarkan melalui APBD Muba, Asnawi didampingi Johanes Subhar mengatakan, dengan sekolah gratis untuk sekolah negeri yang dimulai 2002 lalu dan ditingkatkan untuk negeri maupun swasta sejak tahun 2004

maka anggaran pendidikan maupun pungutan apapun akan dianggarkan melalui APBD Muba, kecuali untuk kegiatan tambahan di lapangan yang tidak mengikat dan didanai oleh sponsor. Johanes mencontohkan, mengenai pembangunan gapura sekolah di SMUN 1 Sungai Lilin yang dibiayai oleh sumbangan orang tua murid atau wali. “Apapun sumbangan hendaknya diajukan ke Pemda, sehingga akan dianggarkan melalui

APBD, sehingga kami upayakan untuk tidak memungut dan pungutan sekecil apapun dipersilahkan untuk mengajukannya untuk dianggarkan melalui APBD,” kata Asnawi seraya menyebutkan dengan anggaran pendidikan yang rata-rata diatas 20 persen setiap tahun tidak ada alasan untuk tidak mengajukan biaya pendidikan bagi setiap sekolah di Muba kepada Pemkab Muba melalui Diknas. (naf)

SRIPO/AHMAD NAAFI

GRATIS —Gedung SMUN 2 Unggul Sekayu satu-satunya sekolah bertaraf internasional (SBI) yang penyelenggaraan pendidikan dilakukan secara gratis sejak Tahun 2002 lalu.

SEKOLAH STANDAR NASIONAL (SSN) ■ 9 SMA/SMK: SMUN I Lais, SMUN 1 Sungai Keruh, SMAN 1 Babattoman, SMUN 1 Plakat Tinggi, SMUN 1 Sangadesa, SMUN 1 Sungai Lilin, SMUN 1 Keluang, SMKN 1 Sekayu dan SMKN 2 Sekayu. ■ 3 SMP: SMPN 1 Babattoman, SMPN 1 Sungai Lilin, SMPN 1 Sekayu. ■ 4 Sekolah Dasar SDN 3 Sekayu, SDN 1 Babattoman, SDN 1 Bayung Lencir, dan SDN 2 Nusa Serasan.


10

SRIWIJAYA POST Jumat, 26 Juni 2009

Lahat, Pagaralam, Muaraenim, Empat Lawang Sengketa Pemilu Masuk MK

Pencuri Lari Ke Hutan

PHK Karyawan Disorot

MUARAENIM—Sebanyak 595 kasus sengketa hasil pemilu telah diajukan oleh beberapa Partai Politik (Parpol) peserta pemilu ke Mahkamah Konstitusi (MK). Sedangkan 28 kasus Pemilu diajukan oleh Calon Dewan Pimpinan daerah (DPD) ke MK. Hal tersebut diungkapkan oleh Anggota KPU Pusat Prof DR Ir Samsul Bahri MS, Kamis (25/6) pada kegiatan sarasehan pemuda KNPI Muaraenim di Gedung Putri Dayang Rindu. Dari hasil pemilu lalu, kasus sengketa yang telah diajukan Parpol ke MK mencapai 595 kasus. Sedangkan yang diajukan oleh calon DPD sebanyak 28 kasus. Jika melihat hasil pemilu tersebut, memang sebagian orang akan melihat bahwa pesta demokrasi yang lalu ada yang mengatakan adalah pesta demokrasi yang terburuk di sepanjang sejarah Indonesia.(ari)

LAHAT—Aksi pencuri ngebor resahkan warga Desa Pagarsari, Kecamatan Lahat, pasalnya sejak beberapa bulan belakangan kejadian serupa terus berulang. Modus aksi pelaku dengan mengebor dinding rumah korban berdekatan dengan pintu atau jendela sehingga bisa membuka kunci. Peristiwa terakhir terjadi Rabu (24/6) dinihari, pelaku yang menggunakan topeng nyaris menguras isi rumah Jimi (40) sekitar pukul 01.45. Beruntungnya istri korban, Nila (35), terbangun dan memergoki pelaku. Meski sempat menjerit dan membangunkan warga setempat, namun pencuri lebih dulu kabur ke hutan dan sempat membawa beberapa barang milik korban diantaranya digital video compact dist (DVD). (ase)

LAHAT— Sejumlah anggota DPRD Kabupaten Lahat mempertanyakan pemutusan hubungan kerja (PHK) terhadap 22 karyawan yang dipekerjakan PT. IKS yang merupakan subkontraktor PT. Pilona, perusahaan pertambangan minyak di kawasan Kecamatan Merapi Timur. Dalam waktu dekat para wakil rakyat itu akan mengundang pihak perusahaan dan dinas terkait untuk mengetahui persoalan sebenarnya. Menurut anggota Komisi I DPRD Kabupaten Lahat, Ali Hazmi Arsyad, pihaknya telah menerima laporan dari para karyawan itu, diperkirakan alasan pemecatan itu lantaran produksi minyak mengalami penurunan. “Kami segera mengundang dan bertemu dengan pihak perushaan dan Disnaker untuk mencari solusi terbaik,”ujar Ali, Kamis (25/6).(ase)

Prabumulih Punya Air Mancur PRABUMULIH, SRIPO — Tugu Air Mancur yang dibangun di Simpang Tiga Jalan Lingkar Timur, Kelurahan Gunung Ibul Barat, Prabumulih saat ini sedang dikerjakan. Tugu air mancur bantuan Pertamina EP Region Sumatera (EPRS) tersebut sudah rampung sekitar 28 persen.. “Kita ditargetkan menyelesaikan proyek tugu air mancur ini pada 15 Agustus 2009 mendatang. Mudah-mudahan target itu tercapai,” ujar Pengawas Lapangan PT Abadi Jaya Persada, Sak Dullah saat ditemui di lokasi proyek, Kamis (25/6). Menurutnya, tugu air mancur itu akan memiliki ketinggian 8 meter, dan air mancurnya akan berbentuk bundaran. Di atas tugu akan berbentuk seperti payung yang terdiri atas 37 bidang melambang 37 desa/kelurahan yang ada di Kota Prabumulih.

Sedangkan dibagian tengah akan diisi 6 lampu hias yang melambangkan 6 kecamatan di Kota Prabumulih. “Untuk listrik kita membutuhkan 10.000 watt untuk menghidupkan air mancur dan penerangan lampu hias,” ungkapnya. Sampai saat ini, pihaknya mengaku belum menemukan kendala dalam pelaksanaan proyek pembangunan tugu air mancur tersebut.. Namun, diperkirakan akan ada kendala dalam pemasangan instalasi listrik ke tugu air mancur. Pasalnya, aliran listrik akan diambil dari jaringan PLN yang berada di seberang jalan raya. “Terpaksa akan ada penggalian badan jalan, sebab kabelnya akan ditanam. Untuk menggali badan jalan raya itu harus mendapatkan izin closing dari Pemerintah Provinsi (Pemprov) Sumsel,” ungkap

Dullah. Ia menambahkan pihaknya sedang melakukan pengurusan izin tersebut, dan diharapkan semuanya akan rampung pada 15 Agustus mendatang. Pasalnya, pihak Pertamina EPRS maupun Pemkot Prabumulih menargetkan tugu air mancur yang akan menjadi salah satu kebanggaan warga Prabumulih itu sudah bisa dinikmati warga pada 17 Agustus atau pada peringatan HUT RI. “Mudahmudahan tidak ada kendala,” imbuhnya. Proyek tugu air mancur tersebut se penuhnya merupakan bantuan dari Pertamina EPRS sebagai kepedulian ikut membangun Kota Prabumulih. Tugu air mancur itu dibangun dengan anggaran sebesar Rp 400 juta. Namun, pasca pembangunan fasilitas umum itu akan diserahkan ke Pemkot Prabumulih. (nik)

Irigasi Jebol Empat Meter ■ Sawah Terancam Kekeringan PAGARALAM,SRIPO---Ratusan hektare sawah terancam kekeringan menyusul irigasi di Dusun Tegurwangi Lama Kelurahan Pagarwangi Kecamatan Dempo Utara jebol sepanjang empat meter seminggu lalu. Kepada Sripo, Kamis, (25/6), Nawi (38) warga Tegurwangi Lama, mengatakan, kerusakan terjadi karena irigasi yang dibangun sekitar dua tahun lalu kurang kuat. Diduga saat hujan deras, tekanan air merobohkan dinding tanggul irigasi. “Irigasi itu tidak ada fondasi kuat, asal nempel saja, buktinya hanya sedikit tekanan saja sudah jebol,” katanya. Kepala Dinas PU Kota Pagaralam Ir H Edy Thamrin

MM ketika dikonfirmasi mengatakan, pihaknya akan segera melakulkan perbaikan terhadap irigasi yang rusak di daerah Tegur Wangi Lama. “Kami akan segera turun ke lapangan untuk melakukan pengecekan agar diketahui dengan pasti berapa besar kerusakan, hal ini diperlukan untuk memprediksi berapa anggaran yang diperlukan,” katanya. Dari Muaraenim dilaporkan, irigasi Indikat Bengkok, Desa Segamit, Kecamatan Semende Darat Ulu (SDU), Muaraenim, akan didesain ulang.”Biaya pembangunan proyek irigasi Indikat bengkok tersebut sudah tidak sesuai lagi dengan kondisi saat ini. Jadi kita terpaksa melakukan re-desain

ulang kembali,” ujar Asisten II Bidang Perekonomian dan Pembangunan, Ir H. Abdul Nadjib MM, Kamis (26/6) di Muaraenim.Pembangunan proyek irigasi Indikat Bengkok tersebut ter-

paksa harus di desain ulang, sebab terkait dengan kenaikan biaya dari rencana sebelumnya yang telah ditetapkan sudah tidak sesuai dengan kondisi yang ada. (her/ari)

SRIPO/HERLINA

JEBOL—irigasi di Dusun Tegurwangi Lama Kelurahan Pagarwangi Kecamatan Dempo Utara jebol sepanjang empat meter seminggu lalu

Tak Ada Pemadaman Listrik Jelang Pilpres PRABUMULIH, SRIPO — Pada pelaksanaan Pemilu Presiden dan Wapres (Pilpres) 8 Juli 2009 mendatang, PLN Ranting Prabumulih menjamin tidak akan terjadi pemadaman aliran listrik. Hal itu dilakukan untuk membantu para petugas penyelenggaraan pemilu mulai dari petugas di tempat pemungutan suara (TPS) hingga kantor KPUD menyukseskan pilpres. “Kita akan usahakan agar tidak ada pe-

madaman. Kita sudah siapkan untuk menghadapi Pilpres 8 Juli nanti,” ujar Manajer PLN Ranting Prabumulih, Dharsono saat ditemui di sela-sela peninjauan langsung ke pelanggan di Kelurahan Sindur, Kamis (25/6). Menurutnya, seperti pelaksanaan pilkada Walikota, Gubernur Sumsel, dan Pemilu Legislatif, pihaknya memang bekerja maksimal agar dalam hari pelaksanaannya tidak terjadi pema-

daman listrik PLN. Pasalnya, jika terjadi pemadaman, maka akan mengganggu pelaksanaan pemilu. “Khususnya dalam pelaksanaan penghitungan suara yang biasanya dilakukan hingga malam hari,” katanya. Dharsono menambahkan seperti pengalaman pada Pemilu Legislatif 9 April lalu, proses penghitungan suara berlangsung hingga tengah malam, bahkan hingga menjelang pagi hari. Walaupun da-

lam pelaksanaan Pilpres 8 Juli mendatang diperkirakan tidak seperti dalam pemilu legislatif, namun PLN juga mempersiapkan diri semaksimal mungkin untuk tidak terjadi pemadaman aliran listrik. Ia juga mengimbau agar warga pengguna listrik PLN, dapat melakukan penghemat-an, terutama antara pukul 17.00-22.00 agar tidak terjadi kelebihan kapasitas pemakaian listrik dalam jam-jam tersebut. (nik)


SRIWIJAYA POST Jumat, 26 Juni 2009

C M Y K

12

Pesta Sabu Digerebek

Majikan Cabuli Pembantu

Tiga Motor Dalam Garasi Hilang

PALEMBANG — Ajang pesta sabu-sabu di rumah milik bandar nar–koba kelas menengah, di Jl Sungai Goren Kel 5 Ulu Kec SU I Palembang, digrebek polisi, Kamis (25/6) dini hari. Polisi mengamankan empat orang peserta pesta, tapi sang bandar pemilik rumah, Sulaiman (4) berhasil kabur. Empat orang yang diringkus itu, Adi Yusup (34), Faisal (25) keduanya warga Jl KH Wahid Hasyim Lorong Terusan RT 46 RW 12 Kelurahan 5 Ulu, lalu Yandi Ardiansyah (30), kuli bangunan, warga Jl KH Wahid Hasyim Lr Masjid 5 Ulu dan terakhir Rizal (31), warga Jl Sultan Syahril Lr Ramakasi 5 Ilir. Selain sabu-sabu dan alat hisapnya, ditempat pesta polisi juga mendapati empat senjata tajam jenis badik. Senjata tajam itu diselipkan di pinggang mereka masing-masing. Ditemukannya sajam di lokasi membuat polisi curiga. Kemungkinan besar mereka menggelar pesta usai melakukan kejahatan atau merencanakan kejahatan. “Indikasi itu masih kita selidiki lebih jauh,” kata Kapolsekta SU I Pelambang AKP Djoko Julianto SIk yang didampingi Kanit Reskrim Ipda Nanang Supriatna. (cr3)

PALEMBANG — Iriani (37) seorang PRT (Pembantu Rumah Tangga) warga Jl KH Azhari Lr Pedatuan Darat mengaku jadi korban pencabulan yang dilakukan majikannya sendiri. Dalam laporannya ke Poltabes Palembang, Rabu (24/6) sore, Iriani mengaku tak tahu nama majikannya itu. Dia hanya tahu pelaku tinggal di Jl Mayor Salim Batubara Lr Mandi Aur, yang juga sekaligus tempat korban bekerja sebagai pembantu. Pelaku menurutnya berusia lanjut, manula. “Saya selesai beresberes. Lalu dia memanggil saya ke kamar,” katanya. Korban mengaku saat masuk ke dalam kamar, pelaku hanya mengenakan handuk dipinggang. Pelaku minta korban memijiti badannya. “Selesai dipijit, dia maksa saya masuk dalam kamar mandi, dan pintunya dikunci,” katanya lagi. Kapoltabes Palembang melalui Kasat Reskrim Kompol Kristovo Arianto SIk mengatakan pihaknya sudah menerima laporan korban, yang selanjutnya akan segera ditindak lanjuti. (cr3)

PALEMBANG — Tiga unit sepeda motor hilang sekaligus dari sebuah garasi rumah Albert Lewis (30) di Jl Peltu Tulus Yahya Lr Kenangan No 1422 RT 16 Kel 2 Ilir Palembang, Rabu (24/6) pagi. Peristiwa ini terungkap dari laporan korban ke Poltabes Palembang. Pelaku membongkar paksa pintu garasis di samping rumah korban itu. Alhasil setelah berhasil mereka pun menggasak tiga sepeda motor, Supra Fit BG 3864 MW dan BG 4745 MW, Yamaha Jupiter Z BG 4536 NR. Kerugian yang diderita korban mencapai Rp 30 juta. Dari laporannya korban mengungkapan, dirinya tengah tertidur pulas saat pelaku yang diduga berjumlah lebih dari dua orang itu. ‘Saya baru sadar pagi harinya setelah bangun tidur. Saya tidak tahu persis pukul berapa maling masuk ke rumah mengambil sepeda motor,”ujarnya. Korban mengaku cukup kaget akan kejadian ini, pasalnya tak menduga garasi yang terkunci rapat itu bisa dengan mudah dibongkar. Apalagi mengangkut tiga buah sepeda motor sekaligus. (cr3)

C M Y K

Bocah SD Dibanting dan Ditendang SRIPO/MUKSIN

Korban Herlis Medawati (41) saat memberikan keterangan di depan penyidik, Kamis (25/6).

C M Y K

Panik, Jambret Cium Aspal PALEMBANG, SRIPO — Usaha Herlis Medawati (41) mengejar pelaku pejambretan berbuah manis. Tersangkanya, Debi Sastra (24) akhirnya terjatuh setelah panik dikejar korban hingga menabrak motor warga lain, Kamis (25/6). Nahasnya, tersangka jatuh di depan Kompi Brimob Talang Kelapa Jl HBR Motik. Kebetulan pula, anggota Brimob sedang menggelar apel siang. Tersangka yang terjatuh langsung dikeroyok massa hingga mengalami bengkak di kening dan hidung berdarah. Menurut korban di Polsek Sukarame, sekitar pukul 12.45 ia berangkat menuju TK AVIA di Talang Kelapa menggunakan motor Vega

R warna merah BG 8923 NO. Setiba di simpang empat tanjung api-api, motor warga perum Talang Kelapa Blok V1 ini dipepet korban. Tas yang diletakkan korban di gantungan bagian tengah motor berisi ponsel dan surat berharga, langsung disambar. Spontan korban yang merupakan kepala sekolah ini berteriak-teriak dan berusaha mengejar. Seorang saksi satpam di PT Traktor Nusantara, Dudi (33) yang mendengar teriakan korban lalu mengejar tersangka. Korban sendiri kehilangan jejak saat berada di simpang Brimob Talang Kelapa. Tersangka sendiri menyadari dikejar saksi. Ia berusaha lari dan melewati tempat ke-

jadian perkara. Karena panik motor Vega R warna biru BG 4677 NO yang dikendarai tersangka akhirnya menabrak motor pengendara lain dan terjatuh. Tak pelak, ia menjadi bulan-bulanan massa yang kesal atas ulahnya.Saksi lalu membawa tersangka bersama korban ke Polsek Sukarame. Di depan petugas pemeriksa, tersangka yang juga tukang ojek ini mengaku, terpaksa melakukan kejahatan tersebut karena terhimpit hutang sebesar Rp 450 ribu. Kapolsek Sukarame, AKP Sugeng Hariyadi mengatakan, penangkapan tersangka berkat kerjasama masyarakat yang melihat kejadian. (cr2)

IKI PTPN VII (Persero) Gelar Sunatan Massal

Mauladi

SRIPO/CR3

PALEMBANG, SRIPO — Taufik Sahid (44) warga Jl KH Azhari Lr Kencana II No 19 RT 7 Kel 7 Ulu, membawa anak laki-lakinya yang berusia tujuh tahun, Mauladi, melapor ke Poltabes Palembang, Kamis (25/ 6) siang. Mauladi tak terima anaknya dipukuli oleh tetangganya, So (25). Mauladi luka lembam kebiruan di beberapa bagian tubuhnya seperti kaki tangan dan wajah. Bocah kelas dua SD itu sempat dibanting dan ditendang berulang kali oleh pelaku. “Hanya karena masalah sepe-

le. Anak aku ini ribut dengan adiknya, biasalah anak-anak. Tapi dia marah dan menghajar anak aku sampai begini,” katanya. Menurut Taufik sejak penganiayaan itu anaknya terus menangis dan trauma. “Saya ini tak tega dan selalu sedih jika melihat dia,” ungkap Taufik sambil menangis dihadapan polisi. Taufik memang tak melihat langsung kejadian, semua itu didapatnya dari pengakuan anaknya. Kejadian berlangsung sehari sebelumnya, Rabu (24/6). Mauladi masih merasakan kesakitan. Bocah ini meringis saat menunjukkan luka lembam dipahanya yang seukuran telapak kakinya. “Aku dibanting, aku sudah minta tolong tapi dia tidak mau tahu,” kata Mauladi. Mauladi mengaku hanya memejamkan mata sambil menangis saat pelaku menghajarnya membabi buta. Kapoltabes Palembang Kombes Pol Luki Hermawan melalui Kasat Reskrim Kompol Kristovo Arianto mengatakan sudah menerima laporan dari orang tua

korban. “Masalah ini akan kita proses dan pelaku sece-

patnya akan kita tangkap,” katanya. (cr3)

C M Y K LINGKARI PILIHAN ANDA

KNPI Gelar Sarasehan Pemuda C M Y K

C M Y K Ketua IKI PTPN VII (Persero), Ny Yani Andi Purnoko, berpose bersama istri pejabat PTPN VII.

I

KATAN Keluarga Istri (IKI) PTPN VII (Persero), menggelarkan kegiatan sunatan massal. Kegiatan tersebut bekerjasama dengan Puskesmas dan Dinas Kesehatan Kabupaten Muaraenim. Dalam kegiatan tersebut dihadiri langsung oleh Ketua IKI PTPN VII (Persero), Ny Yani Andi Purnoko, Kamis (25/6) di kantor PTPN VII

(Persero) Suli, Muaraenim. Menurut Ny Yani Andi Purnoko, kegiatan tersebut merupakan bagian dari pendidikan usia dini untuk membentuk karakter anak sehingga bisa tumbuh dan berkembang secara sehat. Dan sunatan massal tersebut merupakan salahsatu bentuk wujud kepedulian perusahaan terhadap masyarakat sekitar

Manager PTPN VII Suli Sarjan Stepalus, hadiri kegiatan sunatan massal bersama pejabat PTPN VII dan para undangan.

yang merupakan bagian dari Comdev. Adapun tujuannya selain untuk silaturahmi juga untuk meringankan beban di masyarakat. Sedangkan menurut Manager Distrik PTPN VII, Ir Gatot Supriono, kegiatan tersebut adalah ajang silaturahmi antara IKI dengan karyawan dan masyarakat. Dan diharapkan dengan adanya kegiatan tersebut akan semakin mempererat persaudaraan dan membuat komunikasi semakin lancar yang akhirnya akan bisa mendukung kegiatan IKI maupun perusahaan. Adapun sasaran sunatan massal kali ini adalah masyarakat dari wilayah kecamatan Muaraenim, Ujan Mas dan Gunung Megang. Sementara itu menurut Camat Muaraenim Drs Emran Thabrani, selaku pemerintah, pihaknya sangat menyambut baik dengan adanya kegiatan tersebut terutama yang berkaitan dengan peningkatan SDM. Sebab tanggungjawab pembangunan bukan saja oleh pemerintah tetapi oleh seluruh elemen masyarakat. (ADV)

Plt Bupati Muaraenim Ir Muzakir SS berpose bersama dengan DR Ardiyan Saptawan Msi dan Prof DR Ir Samsul Bahri MS bersama muspida dan muspika serta anggota KNPI Muaraenim.

K

OMITE Nasional Pemuda Indonesia (KNPI) Kabupaten Muaraenim, menggelar sarasehan pemuda dalam rangka memperingati Hari Pendidikan Nasional (Hardiknas), Hari Kebangkitan Nasional (Harkitnas) ke 101 serta Sukses Pemilu Presiden dan Wakil Presiden Tahun 2009, Kamis (25/6) di gedung Kesenian Putri Dayang Rindu Muaraenim. Dalam kegiatan tersebut, sebagai narasumber dihadiri langsung oleh Plt Bupati Muaraenim Ir Muzakir SS, Dosen Fisif Unsri DR Ardiyan Saptawan Msi dan Anggota

KPU RI Prof DR Ir Samsul Bahri MS dengan moderator Imron Supriadi. Selain itu juga, dihadiri oleh Ketua KNPI Muaraenim Herry Irfanni ST MSc, para pejabat teras dari unsur muspida, muspika, partai politik, anggota DPRD, tokoh agama, tokoh pemuda, mahasiswa, pelajar , LSM, dan ratusan para undangan. Menurut Herry Irfanni yang didampingi Ketua Panitia Drs Supawi Bakir MT, keberadaan pemuda mulai dari merebut kemerdekaan hingga mengisi kemerdekaan tidak bisa diragukan lagi. Andil besar

pemuda di dalam mengangkat harkat dan martabat bangsa disegala bidang mulai dari pendidikan, olahraga hingga di pemerintahan tidak bisa disepelekan lagi. Untuk itu, ia mengajak kepada seluruh generasi muda untuk mensukseskan Pemilihan Presiden dan Wapres mendatang dengan menjaga suasana tetap kondusif. Sementara itu menurut Muzakir, keberadaan dan dukungan pemuda dalam pembangunan benar-benar ditunggu. Diharapakan para pemuda untuk tidak segan-

segan memberikan masukan kritik dan saran yang konstruktif kepada pemerintah daerah sehingga jika ada hal-hal yang memang perlu dilakukan pembenahan bisa cepat dilakukan. Oleh karena itu setiap ada kegiatan serupa untuk tidak hanya bersifat seremonial tetapi benar-benar dipahami dan dimaknai sehingga bisa diimplementasikan di lapangan. Dan yang tidak kalah pentingnya kedepan para pemuda untuk selalu bersatu menjaga persatuan dan kesatuan serta mensukseskan Pilpres dan Wapres tahun 2009. (ADV)

Plt Bupati Muaraenim Ir Muzakir SS berpose bersama dengan DR Ardiyan Saptawan Msi dan Prof DR Ir Samsul Bahri MS, menjadi nara sumber dalam sarasehan pemuda.

C M Y K

C M Y K Ketua IKI PTPN VII (Persero), Ny Yani Andi Purnoko, secara simbolis berikan bingkisan kepada anak peserta sunatan missal.

Ratusan peserta sunatan massal PTPN VII (persero) tertib menunggu giliran.

Plt Bupati Muaraenim Ir Muzakir SS, bersama para undangan dalam kegaitan Sarasehan pemuda.

Para pemuda Muaraenim membacakan ikrar persatuan dan kesatuan.


Super Ball Jumat, 26 Juni 2009

Halaman 13

SRIWIJAYA POST

SP ANYOL - 0 SPANYOL

VS

AP PHOTO/PAUL THOMAS

2-A S AS

CETAK GOL - Aksi striker AS, Jozy Altidore (tengah ) saat akan mencetak gol , dikawal bek Spanyol, Carlos Puyol pada semifinal Piala Konfederasi, kemarin.

Ulasan Del Bosque

Surprise KAMI surprise melihat bagaimana bagusnya AS bermain, dan kami harus menanggung risiko karenanya. Tentu saja kami kecewa dengan hasil ini, tapi tak AP PHOTO bisa terus menyesali. Inilah sepakbola. Kami sebenarnya punya banyak peluang, tapi pemain AS benar-benar berjuang dengan (den) hati.(den) *) Vicente del Bosque Bosque, pelatih Spanyol dikutip dari FIFA.com

Ulasan Bradley

Agresif KETIKA melawan tim sekelas Spanyol, kamu harus bekerja sangat keras. Kami bekerja ekstra untuk mengontrol lini tengah, dan berupaya membuat AP PHOTO mereka tak nyaman. Saat dapat bola, kita berusaha agresif. Kami berhasil melakukan itu, dan berhasil memainkan irama kami sendiri. Lini belakang kami luar biasa, dan secara keseluruhan kita berhasil (den) tampil jadi tim hebat.(den) *) Bob Bradley Bradley, pelatih AS dikutip dari FIFA.com

SEHARI jelang laga semifinal Amerika Serikat (AS) kontra Spanyol di Piala Konfederasi, penyerang AS, Jozy Altidore memberikan pesan lewat short message service (SMS) untuk pemain Spanyol, Joan Capdevilla. Isi pesan singkat saja, “Hati-hati terhadap AS”. Altidore memang berteman akrab dengan Capdevilla lantaran keduanya sama-sama merumput di klub Spanyol, Real Villareal. Pesan itu ditulis dalam bahasa Spanyol. Dan Capdevilla butuh waktu lama untuk memahami. “Ia malah menjawab bahwa bahasa Spanyolku buruk. Dan malah terus mengajakku bercanda,” ujar Altidore dikutip dari USAToday. Kemarin, usai AS secara mengejutkan mengalahkan Spanyol 20 di Free State Stadium, Bloemfontein, Capdevilla mungkin baru menyadari arti pesan dari sahabatnya. Ya, di partai itu, kedua sahabat saling berseteru. Klimaksnya menit 27 ketika keduanya duel satu lawan satu. Menerima umpan dari Clint Dempsey, Altidore yang masih berusia 19 tahun berhasil mengelabui Capdevilla (31) untuk melepaskan tendangan yang merobek jala Iker Casillas. 1-0! “Umpan sangat bagus dari Clint (Dempsey),” ujar Altidore. “Saya hanya coba untuk menjaga bola dari jangkauan pemain lawan. Saya punya tubuh kuat, dan saya pakai sebagai

tameng. Capdevilla tak bisa menghalangi saya.” Di pihak lain, Capdevilla menyebut bodycharge yang diperagakan Altidore adalah pelanggaran. Dan, katanya, Spanyol harusnya mendapat tendangan bebas. Gol kedua terjadi menit 74. Dari sebuah serangan balik, Landon Donovan yang berada di sisi kanan mengirim bola terobosan ke arah kotak penalti Spanyol. Bola gagal dihalau Sergio Ramos dan langsung disambar Clint Dempsey. Gawang Casillas kembali robek, AS akhirnya unggul 2-0. Sebuah keajaiban terjadi. Pers AS dengan bangga menyebutnya sebagai “Cinderella Story”. AS menghentikan rekor 35 partai tak terkalahkan yang dipertahankan Spanyol sejak November 2006 (termasuk 15 kemenangan beruntun). Bagaimana hal itu bisa terjadi? Pelatih AS, Bob Bradley meringkas dalam sebuah kalimat. Menurutnya, itu karena mereka berhasil mematikan kreator tim Matador, Xavi Hernandez, dan disiplin di lini belakang. “Kami memaksa Xavi bermain dalam ruang sempit atau memukul mundur sehingga dia tak bisa melepas umpan maut,” tandasnya. Spanyol memang lebih banyak menguasai bola dengan perbandingan 56:44, tetapi AS lebih efisien. Seperti dilansir situs FIFA, meski hanya menghasilkan dua buah shots on goal,

Landon Donovan cs berhasil memaksimalkannya menjadi gol. Lepas dari kemenangan spektakuler, bagi Altidore gol itu menjadi pembuktian diri. Pindah ke Villarreal dengan bayaran 10 juta dolar AS musim lalu, ia malah dipinjamkan lagi ke klub divisi dua, Xerez. “Sungguh membikin frustrasi,” ujarnya. Lahir di Livingston, New Jersey dari orangtua berdarah Haiti, Altidore adalah harapan Paman Sam untuk jadi striker handal. Sejauh ini, ia sudah dalam rel yang benar. Tahun lalu, saat masih 18 tahun, Altidore jadi pemain termuda yang mencetak gol untuk AS ketika membobol gawang Meksiko di partai yang berakhir 2-2. Tahun ini, ia pun jadi pemain termuda AS yang mencetak hattrick, saat memborong tiga gol gawang Trininad dan Tobago, April lalu. Dan sekarang, ia kembali dicatatat dalam sejarah sebagai pemain termuda yang membobol gawang Spanyol, sekaligus menghentikan rekor spektakuler Matador yang tak terkalahkan dari 35 partai. Altidore sekarang jadi topskorer negaranya di kualifikasi Piala Dunia dengan lima gol. Dan ia berjanji akan terus menambah pundi golnya. “Ini partai terbesar, dan terindah dalam karir saya yang masih singkat ini,” ujarnya.(Persda Network/den)

Kemenangan Terbesar dalam Sejarah AS AYAH Landon Donovan langsung mengirim email untuk anaknya setelah Amerika Serikat (AS) secara mengejutkan menjungkalkan Spanyol 2-0. Email itu berisi foto ketika tim hoki es AS membuat surprise dengan mempermalukan Uni Soviet di Olimpiade 1980. “Ayahku mengirim email foto itu. Dan itu menjadi jawaban saya ketika Anda menanyakan perasaan saya,” ujarnya dikutip di USA Today. Pelatih AS, Bob Bradley membandingkan kemenangan skuadnya

setara dengan keunggulan AS 1-0 atas Inggris pada Piala Dunia 1950. Memang, kemenangan di semifinal Konfederasi itu membuat publik AS mengenang kembali saat paling bersejarah dalam catatan olahraga mereka. “Sangat penting menoleh kembali pada sejarah, dan kita mulai dengan kemenangan gemilang atas Inggris separo abad lalu. Kami bahagia bisa masuk list saat-saat bersejarah itu,” ujar Bradley dikutip di FIFA.com.

Lebih penting lagi, inilah kali pertama tim AS masuk ke final di ajang turnamen resmi FIFA. Prestasi terbaik mereka dicatat pada 1930 ketika masuk semifinal Piala Dunia. Setelahnya, AS masuk pada periode gelap, sebelum mulai menunjukkan tanda bangkit kembali 20 tahun terakhir, hingga sekarang bercokol di peringkat 14 FIFA. Situs Foxsports, dengan penuh emosi menulis, inilah kemenangan AS yang tak boleh dilewatkan publik Paman Sam. Menang lawan tim besar, di turnamen

besar, dan digelar jauh dari publik sendiri. Yang terjadi sekarang, tertulis di situs itu, sungguh berbeda. Sebab, pasukan Bob Bradley berjuang gagah berani, dan kemenangan itu adalah keberhasilan tim, bukan hanya berkat kegemilangan kiper, dan seorang striker. Karena itulah, Bod Bradley dengan penuh percaya diri berujar, “Ini baru permulaan. Kami bakal menyiapkan paket kejutan kedua di final nanti,” (Persda Network/den) ujarnya.(Persda

Rapor Pemain SPANYOL

AS

Casillas

5.5 Howard

Ramos

5.5 Spector

7.0

Puyol

6.0 DeMerit

8.0

Pique

6.0 Onyewu

8.0

Capdevila

5.0 Bocanegra

5.5

Fabregas

6.0 Dempsey

8.0

Xavi

6.0 Bradley

6.0

Alonso

5.5 Clark

7.0

Riera

5.5 Donovan

7.0

Torres

6.0 Altidore

7.5

Villa

5.5 Davies

5.5

Cadangan Cazorla

Cadangan 5.5 Bornstein

6.5

Mata

6.0 Failhaber Casey

8.0

6.5 5.5

Statistik Pertandingan SPANYOL 29 8 0 13 7 17 16 7 2 0 56%

AS

Tendangan Tendangan kke gaw e ga w ang Gol Pelanggaran Dilanggar Tendangan Sudut Tendangan bebas Offsides Kartu kuning Kartu merah Penguasaan bola

9 2 2 9 13 3 9 4 2 1 44%

Man of The Match

Clint Dempsey INILAH gelar Man of The Match kedua untuknya setelah meraih gelar serupa saat Amerika Serikat mengalahkan Mesir 3-0. Dalam penilaian FIFA, Clint Dempsey bermain sangat brilian “Ia berperan untuk terciptanya kedua gol. Gol pertama hasil assistnya, dan gol kedua hasil tendangannya sendiri. Perannya sempurna di lini tengah, dan depan,” ujar anggota juri Holger Osieck. “Babak kedua, ia jadi second stiker mendampingi Jozy Altidore. Berlari tanpa henti, dan terus membuka peluang. Nilai sempurna (den) untuknya.” tandas Osieck.(den)


14

SRIWIJAYA POST Jumat, 26 Juni 2009

MENYEWAKAN SCAFFOLDING JUALBELISCAFFOLDONGBARU&BEKAS

Bukit Scaffolding Rental

ACCESSORIES SCAFFOLDING HUBUNGI :

Telp. (0711) 7087505 - 310092 Fax. 0711-321733 Jl. Srijaya Negara No. 76 Rt. 72 Bukit Besar Palembang



16

SRIWIJAYA POST Jumat, 26 Juni 2009

Solusi Tepat Untuk Bisnis Anda

SRIWIJAYA POST Jl. Jend. Basuki Rahmat 1608 B-D Palembang Telp.310088, 311888 Fax.(0711)310391


17 Figur Pemimpin dalam Ajaran Islam SRIWIJAYA POST Jumat, 26 Juni 2009

SALAM SRIWIJAYA

Pilpres Bukan Sulap EADLINE Sriwijaya Post terbitan, Kamis (25/ 6) menyebutkan Saiful-Muarar Bersitegang. Disebutkan pasangan SBY-Boediono akan menang dalam satu putaran. Survei LSI pada 415 Juni menunjukkan pasangan SBYBoediono mendapat dukungan 71 persen, sedangkan pada survei terbaru 15-20 Juni menunjukkan penurunan sekitar tiga persen menjadi menjadi 67 persen. LSI memprediksi, bila penurunan dan peningkatan elektabilitas ini bergerak secara linear hingga hari H pemungutan suara, pemilihan presiden akan dimenangkan SBY-Boediono. SBY-Boediono diperkirakan akan meraup 60 persen suara dan JK-Wiranto 20 persen. Berdasarkan hasil survei LSI periode 15-20 Juni 2009, elektabilitas pasangan SBY-Boediono tercatat 64 persen, JK-Wiranto 16 persen dan pasangan Mega-Pro mencapai sembilan persen. Menanggapi hasil survei itu, Muarar Sirait timses MegaPrabowo tidak terima. Ia menuding ada konspirasi politik untuk memenangkan Pilpres dalam satu putaran saja. Saiful Mujani, Direktur LSI, tidak terima dengan tudingan itu. Menurutnya tudingan itu bentuk bercanda yang berlebihan. Dalam politik survei-survei untuk mengukur tingkat elektabilitas seorang kandidat sah-sah saja. Namun hal itu menjadi tidak lucu bila survei dilakukan atas dasar pesanan. LSI mengakui bahwa survei itu didanai oleh FOX Indonesia. Seperti diketahui FOX di bawah Choel Mallarangeng adalah tim konsultan politik SBY-Boediono. MEMENANGKAN Pilpres 2009 dalam satu putaran hangat diperdebatkan di media elektronik. Jubir timses JKWiranto danm Mega-Prabowo menyerang jubir timses SBYBoediono. Kubu yang diserang pun bertahan sedemikian rupa. Sementara pembuat survei barangkali lupa bahwa masih ada indikator lain yang harus diukur. Responden LSI adalah masyarakat menengah ke atas. Padahal mayoritas pemilih Pilpres masih merupakan pemilih tradisional. Komitmen komunitas pemilih tradisional dan kelompok-kelompok di masyarakat senantiasa setia kepada figur tertentu. Sampai saat ini masih terdapat pemilih tradisional yang setia kepada Capres Megawati. Mereka pejah-gesang (hidup-mati) ikut Megawati. Sementara pasangan JK-Wiranto juga dipandang sebagian besar orang sebagai pasangan terkomplet. Pasangan Nusantara. Begitu mereka menyebut keunggulan dari unsur suku. JK bisa menghimpun dari Sulsel dan Sumatera Barat. Sementara Wiranto bisa mendapat dukungan dari Jawa dan Gorontalo. Istrinya berasal dari Gorontalo. Belum lagi dipandang dari unsur pengusaha dan tentara yang dimiliki pasangan itu. ADA baiknya hasil survei itu tidak perlu dijadikan ukuran penting. Anggap saja hiburan belaka. Buat mereka yang diprediksi menang sebaiknya tidak takabur. Sementara yang diprediksi kalah anggap saja jadi pelecut untuk bekerja lebih keras. Karena yang menentukan kemenangan pasangan pilpres sesungguhnya hanyalah rakyat. Merekalah yang akan tahu akan memilih siapa. Yang harus disuarakan adalah tidak boleh ada paksaan untuk menentukan pilpres hanya satu putaran. Bahkan tidak boleh ada pemaksaan-pemaksaan kehendak agar terwujud satu putaran. Pilpres bukanlah sulap. Pilpres adalah politik. Tidak ada yang pasti.

H H

POJOK Tim sukses Mega-Pro dan SBY-Boediono berdebat hasil survei Debat ini juga tak kalah serunya, lho! Otoritas telekomunikasi melarang impor BlackBerry Namanya juga black, coba kalau WhiteBerry Pendangkalan Sungai Musi semakin parah dan harus dikeruk Kalau ada kontraktor baru, selalu teriak dangkal

EMILU Presiden 8 Juli sudah diambang pintu. Seluruh rakyat Indonesia yang sudah memiliki hak memilih sedang bersiap-siap menentukan pilihan. KPU telah menetapkan tiga pasang capres dan cawapres. Pasangan yang terpilih akan jadi presiden dan wakil presiden masa bakti 2009-2014. Pemilu presiden kali ini adalah yang kedua kalinya dipilih langsung oleh rakyat. Oleh sebab itu, Pilpres ini cukup penting guna memilih figur pemimpin yang akan mengemban amanah rakyat selama lima tahun ke depan. Dalam beberapa hari terakhir ini para capres dan cawapres telah berkampanye di hadapan rakyat. Para calon telah menyampaikan visi dan misi mereka. Mereka juga telah mengumbar janji jika terpilih nanti. Masing-masing calon berjanji untuk mensejahterakan rakyat dengan beragam program. Rakyat tentu tinggal menilai para calon yang akan mereka pilih nanti. Berbeda dengan pemilu legislatif yang lalu, pemilu presiden ini tidak akan membingungkan para pemilih. Dalam pemilu legislatif sebagian rakyat bingung karena banyaknya partai yang ikut pemilu sehingga

H P

kertas suara sama lebarnya dengan kertas koran. Surat suara dalam pemilu presiden nanti hanya cukup kertas selembar folio. Karena sebagian besar pemilih adalah umat Islam, maka dalam ajaran Islam telah digariskan bagaimana kriteria seorang pemimpin, siapa saja yang disebut pemimpin dan apa saja tugas sebagai seorang pemimpin. Islam secara tegas menyatakan bahwa setiap muslim adalah pemimpin. Rasulullah SAW dalam sebuah hadistnya menyatakan: “Setiap kamu adalah pemimpin dan kepemimpinan kamu akan dimintai pertanggung jawaban oleh Allah di akherat kelak.” Sangat Luas Kepemimpinan dalam Islam mencakup aspek yang sangat luas. Mulai dari kepemimpinan paling tinggi seperti kepala negara, menteri sampai pada kepemimpinan yang paling rendah yakni rumah tangga. Agama Islam telah menggariskan apa yang harus dilakukan oleh seorang pemimpin. Penggarisan itu telah dinukilkan dalam kitab suci Al-Quran dan Sunnah Rasul. Islam telah menggariskan agar seorang pemimpin harus berlaku adil, jujur dan keteladanan yang baik. Dalam konsep kepemimpinan Islam, seorang pe-

H Muazim Syair Dai Berdomisili di Palembang mimpin harus selalu meneladani kepemimpinan Rasulullah SAW yakni keteladanan yang baik. Sebagai pemimpin umat maka sang pemimpin juga harus seorang yang taat menjalankan perintah Allah, dan selalu meninggalkan perbuatanperbuatan yang dilarangNya. Tipe atau figur seorang pemimpin menurut Islam harus memiliki beberapa sifat antara lain: ● Memiliki sifat jujur, adil dan amanah. ● Selalu dalam keadaan istiqamah. Artinya, teguh pendirian dalam mempertahankan kebenaran. Tidak tergoda oleh berbagai godaan yang akan menjerumuskannya ke lemah maksiat.

● Bersikap bijaksana dan berpandangan luas dalam mengatasi berbagai persoalan yang dihadapi. ● Memiliki integritas kepribadian yang kuat, ditopang oleh kecakapan dan memiliki ilmu yang luas. ● Mengutamakan kepentingan umat (rakyat) di atas kepentingan pribadi dan golongan serta memiliki rasa tanggung jawab yang tinggi terhadap tugas yang diembannya. ● Dalam bertugas pemimpin itu harus ikhlas dan bersih dari hal-hal yang ingin mencari popularitas. Memiliki sifat terbuka dan jauh dari sifat otoriter. Demikian luas dan lengkapnya figur seorang pemimpin dalam Islam. Cukup berat tugas seorang pemimpin. Itulah sebabnya Khalifah Abu Bakar Siddik

ra, seusai dibai’at sebagai khalifah pasca wafatnya Nabi Muhammad SAW, berucap:”Innalillahi wa inna ilaihi raji’uun.” Para sahabat Umar jadi heran dan bertanya: “Ya Amirul mukminin, kenapa engkau mengucapkan hal itu?”Abu Bakar menjawab: “Jabatan atau kepemimpinan itu adalah musibah, jika nanti saya tidak mampu mempertanggungjawabkannya di hadapan Allah.” Apa yang dinyatakan oleh Abu Bakar Siddik ra barusan tentu harus dimaklumi dan dipahami oleh para pemimpin kita. Bagi para calon pemimpin hal ini juga menjadi bahan pemikiran. Baik sebagai pemimpin umat, pemimpin organisasi maupun pemimpin di dalam rumah tangga.

S A L AT JUMAT 26 JUNI 2009 3 RAJAB 1430 H ZUHUR : 12.05 WIB ASHAR : 15.30 WIB

MAGHRIB ISYA`

: 18.05 WIB : 19.19 WIB

SABTU 27 JUNI 2009 4 RAJAB 1430 H SUBUH : 04.43 WIB

KHATIB SALAT JUMAT 26 JUNI 2009 M (3 RAJAB 1430 H) 1. Masjid Agung Sultan Mahmud Badaruddin II ................................................................ Drs H A Wahab Ahmad 2. Masjid Raya Taqwa Jl Telaga Bukit Besar .................................................................... Drs H Amiruddin Musa 3. Masjid Assa’adah Mapolda Jl Jend Sudirman .......................................................................... Drs Ali Mansur 4. Masjid Assa’adah Talang Ratu km 5 ...................................................................................... Drs Arfan M Alwi 5. Masjid Nurul Aisyah Komp Poligon Bukit Sejahtera ......................................................... Syarief Husien SAg 6. Masjid Yayasan Nurul Iman Jl May Salim Batubara .............................................................. H M Sa’di Usman 7. Masjid Muslim Jl Sekip Lebak Rejo Mandi Aur RT 14 ........................................................... H Harun Hamidin 8. Masjid Baitur Rahman Komp Garuda Putra, Kenten .......................................................................... Abunawar 9. Masjid Baitul Maghfirah Asrama Haji Palembang .............................................................. Drs HM Nurhadi MS 10. Masjid Rifai Said Palembang ....................................................................................................... Drs Aquami 11. Masjid Al-Amin Jl Kapt Cek She Kebon Duku .................................................................... H M Teguh Hasan 12. Masjid Al-Ridhwan Jl Pelita Gang Wakap 20 Ilir ............................................................... Drs Iskandar Ishak 13. Masjid Al-Ikhlas Jl Bali Rawasari Sekip Ujun ................................................................... Rahmad Alim SAg 14. Masjid Al-Fatah Komp Sintramanjaya Sekip Ujung ........................................................ Drs Zainuddin Gofar 15. Masjid Islah 14 Ulu Lr Pratu Musa Palembang ......................................................................... Junaidi Hasan 16. Masjid ATH Thariq Haqqul Yakin Jl R Sukamto ............................................... Drs H M Syarnubi Seman MM 17. Masjid Sibililhaq Jl Semeru Lapanagan Hatta 17 Ilir .................................................................... Abdul Majid 18. Masjid Majmaussalam Jl KH Wahid Hasyim 1 Ulu ........................................................ Drs Abdullah Ahmad 19. Masjid Nurul Hidayah Sungai Buah Palembang .................................................................... Drs Azrai Amran 20. Masjid Hidayatullah Jl Sungai Sahang Lorok Pakjo ........................................................... Drs M Aiman Fikri 21. Masjid Darul Muttaqqien Komperta Bagus Kuning .................................................... H Tubagaus Nanang AK 22. Masjid Jami’Atul Islamiyah Jl Letnan Hadin Km 3,5 ........................................................... Drs H Janaluddin 23. Masjid Nur Iman Jl Rimba Kemuning KM 4,5 ........................................................................ H Mawardi Supa 24. Masjid Nurul Huda PT Pertamina Jl Jend A Yani ......................................................... Drs Rivai Abun M Hum 25. Masjid Baiturrahman Perumahan Bukit Kecil Sejahtera .......................................... Kgs H M Nurdin Mansyur 26. Masjid Hidayatussolihin Jl KI HM Asyik 3-4 Ulu .................................................... Drs H Zainal Abidin Hanif 27. Masjid Al-Muttaqien Jl Jaya Indah Gg Replesia II ...................................................... Sunsyahri Mahdun SH 28. Masjid Ash-Shaff Perumahan Puspasari Kenten Laut .................................................. Hasan Boenyamin SH 29. Masjid Baitussalim Komp Griya Damai Indah Bl II ....................................................... Buchari Zakaria SAg 30. Masjid Ukhuwwah Jl Bambang Utoyo 3/B Palembang ............................................................. M Sodikun BA 31. Masjid Al-Hijrah Jl KH Wahid Hasyim Lr Masjid ..................................................................... H JUnaidi SAg 32. Masjid Al-Firdaus Jl Srijaya Negara Komp SMAN 10 ........................................................ H Jhon Supriyanto 33. Masjid Royyanul Amin Jl Sukabangun II Komp Pepaya .............................................................. Drs M Yamin 34. Masjid HiNurul Ilham Jl Kapt Abdullah Smp IV ........................................................................ H Soleh Mubin 35. Masjid Habibaturrahman Plaju Palembang ................................................................................. Muslim Surur 36. Masjid Al-Ma’Arif Komp SMPN 35 SU I ......................................................................................... Junaidi BA 37. Masjid Darul Ikhlas Lr Sekolah Kel Sentosa ............................................................................. Drs Mahdi AK 38. Masjid Al-Muminin Kamp Teladan Silaberanti ................................................................. Ir Tarmizi Husni MT

39. Masjid Nurul Hidayah Jl DI Panjaitan Bagus Kuning ............................................................................ Mahful 40. Masjid Jama’ Aturrohmah Lr Kesuma Bangsa Plaju ........................................................................... Mabburi 41. Masjid Syuhada Lr Perguruan Talang bubuk Plaju ................................................................. Bambang SSos 42. Masjid Al-Marhamah SU II Palembang ......................................................................................................... 43. Istifadah Hidatul Muttaqin 36 Ilir ........................................................................................... H Ismail Nawawi 44. Masjid Jami’ Assolihin Palembang ............................................................................... Drs H A Aziz Nangwi 45. Masjid Al-Falah Jl Al-Falah Kampus POM 9 ....................................................................... Drs H UMar Said 46. Masjid Maskanussalam Jl Pertiwi I Dwikora II ......................................................................... Firdaus Ali SH 47. Masjid Baitul Mukminin Komp Mapoltabes ...................................................................... H Mussadad Kholil 48. Masjid Nurul Iman Kemang Agung Palembang ..................................................................... H Husni Thamrin 49. Masjid As-Syukur Bukit Baru Hulu Balang II .................................................................... Ir Kgs A Kadir MSc 50. Masjid Sampurna Igama Jl Jend A Yani 16 Ulu .................................................................... Hanafi Hanan BA 51. Masjid Al-Ikhlas Multi Wahana Jl Srijaya Sako ............................................................. Abdul Rozak Solihin 52. Masjid Al Ikhlas Kasnariansyah Palembang .................................................................... Drs HM Zakaria AR 53. Masjid H Muhammad Charma Alibasyah I Ulu ............................................................. Drs Marzuki Tarmimizi 54. Masjid Syuhada Jl Syuhada Lorok Pakjo ............................................................................... H Fathul Mupin 55. Masjid Al-Ihsan Komp Sosial Suka Bangun ......................................................................... DR H Opi Palopi 56. Masjid Mukmin Kampung Lebak Mulyo Palembang ................................................................. Drs Zurmawan 57. Masjid Nurul Iman Kancil Putih Jl Demang Lebar Daun ............................................... Mayor Inf Usman SAg 58. Masjid Nurul Hikmah Warohmah Jl Sikam Kalidoni ........................................................................... Nawawi 59. Masjid Al-Muhajiririn Komp Kelapa Indah AAL .............................................................. Drs Tajuddin Nawawi 60. Masjid Islamiyah RSS Srijaya Palembang ......................................................................... Alam Sorang SAg 61. Masjid Al-Irsyad Cut Nyak Dien Kel 30 Kec IB II ................................................................. Drs HA Faudi AR 62. Masjid Cahaya Iman Jl sersan Sani Kel Talang Aman .................................................... Drs Ujung Abd Aziz 63. Masjid Hamamatussalam Jl Merpati Kel Duku .................................................................. Drs H Adip Kailani 64. Masjid Al-Furqon Perum Sukarami Indah .............................................................................. Ir H Solihul Fajri 65. Masjid Assalam Jl Ins Ismail Marzuki Siring Agung ........................................................ H Hamdan Ali Ruuf 66. Masjid Ilham Syarief Jl Seduduk Putih 8 Ilir .......................................................................... Kgs Heriansyah 67. Masjid Al-Khafi Jl Drs H A Dahlan HY AAL ............................................................................... Kholid Thohir 68. Masjid As-Shamad Jl Sukabangun II Palembang .................................................................. H Nawawi SSos 69. Masjid Balai Pengajian Baitul Atiq Jl Dr Wahidin ................................................................. Drs M Ilham HS 70. Masjid Ar-Ruhama Jl Daruhama Plaju Ulu ....................................................................................... Wisol Har 71. Masjid Nurul Hidayah Lr Mulia Kel Talang Buruk ............................................................................. Kusyono 72. Masjid Sirojul Huda Karang Ayar Plaju .................................................................................. Erwin Zarkasih 73. Masjid Baiturrahman Jl Mega Mendung Sentosa ................................................................ Drs H Zainal Baki 74. Masjid Hidayatullah Jl KI Anwar Mangku kel Plaju ........................................................................ Drs Habibi 75. Masjid Nurul Islam Lr Aman Plaju ................................................................................... Drs H Zainuddin KH 76. Masjid Nurul Huda Jl Kapt Kadir Talang Putri ....................................................................................... Mahful Sumber : Kantor Departemen Agama Sumatera Selatan

DIREKTUR UTAMA: Herman Darmo. DIREKTUR: Ir H M Soleh Thamrin, Soetardjo, Gunawan Wibisono. PEMIMPIN UMUM: Ir H M Soleh Thamrin. WAKIL PEMIMPIN UMUM: Gunawan Wibisono. PEMIMPIN REDAKSI/PENANGGUNGJAWAB: Hadi Prayogo, WAKIL PEMRED: H Hamzah Ruslin REDAKTUR PELAKSANA: L Weny Ramdiastuti. MANAGER PRODUKSI: Theresia Juita. REDAKTUR EKSEKUTIF: Sutrisman Dinah. KOORDINATOR LIPUTAN: Wiedarto. SEKRETARIS REDAKSI: H. Salman Rasyidin. STAF REDAKSI: Aminudin, Subardi, Azwir, Hanafijal, Rustam Imron, Ray Happyeni, Sudarwan, Zainal Piliang, K Arpan, Harina Asiana, Syahrul Hidayat, Leni Juita, Muhammad Husin, Abdul Hafiz, Tarso, Lisma Noviani, Sugeng Hariadi, Syamsul Hidayah, Ardani Zuhri, Zaini, Sri Herliana, Andi Syahrial, Ahmad Naafi, I Ketut Swardana, Vanda Rosetiati, Arsep Pajario. Saftarina ,Aang Hamdani, Hendra Kusuma.(Ilustrator: Syafnil Chaniago, Antoni Agustino) PERWAKILAN JAKARTA: Febby Mahendra Putra (Kepala Biro), Domuara Ambarita (Wakabiro), Heroe Baskoro, Budi Prasetyo, Antonius Bramantoro, Jonson Simanjuntak, Murjani, Choirul Arifin, Hendra Gunawan, Ismanto, Rachmat Hidayat, Sugiyarto, Yuli Sulistiyawan, Zulfikar W Eda

HARIAN UMUM

SRIWIJAYA POST

Penerbit: PT Sriwijaya Perdana SIUPP: No 233/SK/Menpen/ SIUPP/A.7/1987 tanggal 22 Juni 1987 Jo.196/Ditjen

PEMIMPIN PERUSAHAAN: Bambang Harto no WAKIL PEMIMPIN PERUSAHAAN: Hurip Yuli Edi MANAJER IKLAN: Hurip Yuli Edi ( ALAMAT REDAKSI/IKLAN/SIRKULASI: Jl Jenderal Basuki Rahmat No 1608 B-D , Telp (0711) 310088 (6 saluran), Fax (0711) 312888. PERWAKILAN JAKARTA: Jalan Palmerah Selatan 12 Jakarta 10270, Telp (021) 5483863, 5495359, 5494999, 5301991, Fax (021) 5495360 IKLAN: Gedung Persda Lt 1Jl Palmerah Selatan No. 1-4 Jakarta 10270 Telp (021) 548 3008, 548 0888, 549 0666 Ext 7635 s/d 7638 Fax (021) 5369 6583 E-mail: sriwijayapost@yahoo.com HARGA LANGGANAN: Rp 50.000 sebulan (pembayaran di muka), luar kota plus ongkos kirim. Terbit tujuh kali seminggu. Pembayaran iklan langsung ke Bank: Bank Central Asia Palembang Rek No. 021-309665-3, Bank Permata, Palembang, Rek No. 0400027048, BNI 46, Rek No. 0051447426, atau langsung ke Kantor Pusat Jl Jenderal Basuki Rahmat No 1608 B-D Palembang, Telp Iklan (0711)-311888, Fax Iklan (0711) 310391. PERCETAKAN: NV Rambang (Isi di luar tanggung jawab percetakan)

WAR TAWAN SRIWIJA YA POST SELALU DIBEKALI T ANDA PENGENAL DAN TIDAK DIBENARKAN MENERIMA/MEMINT A AP A PUN DARI NARA SUMBER WART SRIWIJAY TANDA MENERIMA/MEMINTA APA


18

SRIWIJAYA POST Jumat, 26 Juni 2009

Ngon Yakin Kalahkan Persipura SRIPO/STS

Non A Djam

S

IAPA yang meragu kan penampilan gemilang Persipura di Indonesia Super League (ISL) 2008/2009. Torehan 80 angka yang mereka raih membuat tim besutan Jackson F Tiago tak terkejar oleh klubklub papan atas di Indonesia. Bahkan, Persiwa Wamena yang berada di peringkat kedua terpaut 14 angka dengan Mutiara Hitam --julukan

JUARA — Replika raksasa Piala Copa Dji Sam Soe di Simpang Lima Kampus menjadi perhatian para pengguna jalan, Rabu (24/6). Piala Copa Dji Sam Soe ini akan menjadi simbol keperkasaan Sriwijaya FC menghadapi final Copa 2009 melawan Persipura di Stadion Gelora Sriwijaya Jakabaring, Minggu (28/6) mendatang. SRIPO/SYAHRUL HIDAYAT

Persipura. Namun untuk merebut gelar Copa Dji Sam Soe, mereka harus mampu mematahkan ambisi juara bertahan, Sriwijaya FC, di partai final di Stadion Gelora Sriwijaya Jakabaring, Minggu (28/6). Justru tim tuan rumah berkeyakinan akan menghentikan langkah Persipura merebut double winner musim ini. “Mereka memang tim yang bagus, tapi bukan berarti tidak bisa dikalahkan. Kami optimis bisa menghentikan mereka di final nanti,” tegas striker Sriwijaya FC, Non A Djam kepada Sripo seusai memenangkan laga leg kedua kontra Persijap Jepara dengan skor 3-1, Rabu (25/6). Laskar Wong Kito sebagai peraih gelar double winner musim lalu, memiliki ambisi untuk

mempertahankan gelar, satu-satunya harapan gelar musim ini. Terlebih, lawan adalah tim yang merampas gelar Liga yang diraih SFC musim lalu. Ngon, sebagai striker yang paling diharapkan ketajamananya pada laga puncak nanti, optimis Laskar Wong Kito akan tampil all out di hadapan para pendukung setia SFC merebut kemenangan. Dia bertekad mempertahankan harga diri sebagai tim besar di Indonesia. Ngon pun tak gentar dengan nama-nama yang menghiasi skuad Mutiara Hitam yang menjadi momok klub-klub di Indonesia. “Persipura tak hanya Beto, Boas atau siapa pun. Kita jangan mewaspadai satu atau dua pemain saja, tetapi timnya yang harus diwaspadai,” kata striker yang jago heading jump ini.

Memang, dari lini belakang, kekuatan Persipura sangat kokoh. Suatu kolaborasi talenta lokal dan pemain asing berkualitas. Mulai Jendri Pitoy yang menjadi algojo di bawah mistar gawang yang hingga saat ini masih pantas menjadi deputi Markus Horison di Timnas Indonesia. Juga didukung Jack Komboy, Igbonefo, Bio Paulin, Ricardo

Salampessy yang tidak pernah kompromi dalam mengawal lini belakang. Peran jendral lapangan Edu Ivakdalam yang berpatner dengan Imanuel Wanggai, sebagai motor dan pengasuh pemain muda juga tidak dapat dikesampingkan. Begitu pula dengan, David da Rocha yang selalu tampil manis dengan umpan yang memanjakan

striker Persipura. Ernest “Jerry” Jeremiah juga selalu tampil merepotkan barisan belakang lawan. Alberto “Beto” Goncalves, yang bisa dikatakan salah satu pemain asing terbaik musim karena skill, kecepatan dan determinasinya selalu jadi momok lawan. Namun kemungkinan Beto tak main akibat akumulasi kartu. Sedang-

kan Boaz Sollossa disebutsebut sebagai bintang dan pemain masa depan Indonesia. Belum lagi nama nama penuh talenta di bench, Ian Louis Kabes, Stevi Bonsapia, Heru Nerly, Paulo Rumere dan Cornelis Kaimu. “Kami tak gentar, mereka bisa kami kalahkan,” ambisi Ngon mengenai lawannya itu. (dolly rosana)

Ambisi Balas Dendam Bio “KAMI datang ke sini untuk mem-balas hal yang sama yang telah dilakukan Sriwijaya FC kepada kami,” begitulah ucapan Bio Paulin Pierre kepada Sripo, Kamis (25/ 6), saat ditanya kans Persipura mengalahkan Sriwijaya FC pada partai puncak Copa Dji Sam Soe IV di Stadion Gelora Sriwijaya Jakabaring, Kamis (28/6). Sebagai punggawa Persipura sejak dua tahun lalu (2007-2009), jelas ia sangat mengenang kekalahan dramatis yang dialami timnya atas Sriwijaya FC dalam adu penalti 1-4 pada partai final Copa Dji Sam Soe III 2007/2008. Seakan diberikan kesempatan untuk membalaskan rasa kecewa, Bio cs kembali dipertemukan dengan Laskar Wong Kito di partai puncak Copa Dji Sam Soe yang disebutsebut sebagai partai final ideal karena mempertemukan peraih double winner musim lalu dan juara Liga Super musim ini. “Senang berpertemu dengan Sriwijaya FC di final. Artinya, kami diberikan kesempatan untuk membalaskan kekalahan tahun lalu,” kata pesepakbola kelahiran Kamerun, 15 April 1984. Tampang yang galak dengan ciri khasnya rambut dikepang dua, dikenal aksinya lugas dan

tak kenal kompromi di lapangan. Bio pun menjadi ancaman luar biasa bagi ketajaman lini depan Sriwijaya FC yang dikomandoi duet NgonKayamba. Musim ini, ia telah terbukti berhasil membawa Mutiara Hitam tampil mengesankan dengan memastikan gelar Liga Indonesia justru sebelum kompetisi berakhir. Ia sebagai satu dari tripletower Persipura dan dua lainnya, Victor Igbonefo dan Kamasan Jack Komboy. Bio tampil sebagai defender tangguh yang senantiasa menjadi pilihan utama pelatih Jackson F Tiago setiap Persipura berlaga dimana pun. Mempunyai, visi bermainnya bagus yang dipadu dengan naluri mencetak gol yang tinggi dalam mencetak gol adalah kelebihan lain yang dimilikinya. Jika diamati, ia memiliki keunikan terutama saat sepak pojok yang sudah ada di kotak penalti lawan. Berusia 24 tahun, Bio lahir bukan dari keluarga sepakbola. Ibunya, asli Prancis dan ayahnya seorang perwira tinggi polisi, Letnan Jenderal di Yaounde, Kamerun. Bersaudara sembilan orang dengan tujuh lakilaki, tak satu pun yang jadi pemain bola selain ia. Dari saudaranya, ada yang menjadi petinju di Spanyol dan pelatih tennis di Madrid dan beberapa

diantara juga ada yang kuliah di Jerman. Lahir di Nanga Eboko, dua jam perjalanan dari ibukota Yaounde, BolaIndo.com Bio Bio Paulin mengawali karirnya di klub Assylle FC, Yaounde pada tahun 2000. Musim berikutnya ia bertualang di Bossawah FC, Afrika Selatan. Satu

musim di situ, pengagum Paolo Maldini dan Rigobert Song ini menyeberang ke Prancis, bergabung ke RC Lens, anggota Liga 1 Prancis. Bio dua musim di Lens, sebelum kembali ke Kamerun, bergabung di Yunior Sportive Doualla, Assylle FC sampai seorang sahabatnya mengajak hijrah ke Indonesia. Ia bergabung Mitra Kukar Tengga-rong yang ditukangi Ivan Kolev. Ketika Kolev dibeli Persipura Jayapura, Bio ikut menjadi gerbong pelatih asal Bulgaria itu.(dolly rosana)

Peserta Membeludak PALEMBANG, SRIPO — Membeludaknya animo offroader membuat panitia Muba Offroad Challenge berhadiah satu unit mobil harus menutup pendaftaran. “Sebenarnya masih banyak yang belum mendaftar. Namun panitia sudah tidak menerima pendaftaran lagi. Bagi peserta yang sudah mendaftar pun tapi yang belum menyelesaikan administrasi, dengan sangat menyesal tidak bisa ikut lomba. Saat ini pesertanya 62 mobil,” ungkap Ketua Komda IOF (Indonesian Offroad Federation) Sumsel, H Hermasyah AK, Rabu (25/6). Even yang berhadiah total Rp 150 juta berlangsung 1719 Juli di Sekayu, Muba gelaran Komda IOF Sumsel bekerjasama dengan Pemkab Muba mempertandingkan kelas perorangan, team, lokal Sumsel hingga 2.500cc dan 2.500cc ke atas. “Insya Allah H Budi Anthoni Aljufri (Bupati Empatlawang), dan HS Aswari (Bupati Lahat), dan tuan rumah Pak Fahri Azhari (Bupati Muba) akan turun. Kita juga mengharapkan penasihat Komda IOF Sumsel seperti Bapak Gubernur H Alex Noerdin untuk meramaikan dan Bapak bupati-bupati lainnya. Masyarakat juga kita imbau silahkan menyaksikan even ini,” seru Herman. Dari 62 kendaraan yang akan tanding, antara lain berasal dari Bogor, Bandung, Padang, Jambi, Jakarta, Pekanbaru, Lampung, Kalbar, Solo, Semarang, dan lokal Sumsel. (fiz)


19 K3S Migas Harus Gunakan Kandungan Lokal SRIWIJAYA POST Jumat, 26 Juni 2009

■ Sebesar 40 Persen ■ Bagi Hasil tak Seimbang PALEMBANG, SRIPO— Meski baru tahap sosialisasi, namun Badan Pelaksana Hulu Minyak dan Gas (BP Migas) mengisyaratkan Kontraktor Kontrak Kerja Bersama (K3S) Migas harus menggunakan 40 persen kandungan lokal. Seperti yang tercantum dalam UU No 22 tahun 2001, dan PP No 35 Tahun 2004, tentang kegiatan Usaha Hulu Migas. Demikian dikatakan Farera dari Management Aset BP Migas Pusat di selasela acara Pertemuan antara Hiimpunan Pengusaha Minyak dan Gas (Hipmigas) Sumsel dengan Pengusaha K3S dengan BP Mi-

gas di Hotel Swarna Dwipa, Kamis (25/6). Menurutnya, nanti sebisa mungkin meningkatkan kandungan lokal yang digunakan K3S maksimal 40 persen, sedangkan penerapannya sendiri menunggu kesepakatan antara BP Migas dengan K3S yang disetujui pemerintah. “Ini masih dalam tahap merujuk dan sosialisasi,” tegas Farera. Farera menjelaskan, sesuai dengan pasal 11 UU No 22 tahun 2001, yang mengharuskan K3S wajib memuat paling sedikit ketentuan-ketentuan pokok pengutamaan pemanfaatan barang/jasa dalam negeri.

Bila benar diberlakukan, akan menumbuhkembangkan kemampuan nasional untuk bersaing dengan produk luar. Hal ini telah dilakukan Amerika Serikat yang menggunakan kandungan lokal (local content) sebesar 30 persen, begitu juga Negeria yang mengharuskan pengusaha minyak memakai kandungan lokal 705 persen. Disinggung soal rencana sanksi yang akan diberikan bila K3S tidak menggunakan local content sebesar 40 persen, dengan sedikit ragu-ragu, Farera mengatakan belum akan diberikan sebab masih wacana, begitu

pula daftar barang-barang yang akan harus dipakai oleh K3S. “Wah, nanti saja mas. Saya tidak berhak untuk memberi penjelasan lebih detil lagi, karena harus satu pintu lewat Humas,” ujarnya sembari berlalu. Tahun lalu, dana yang untuk pengadaan barang sebesar Rp 12,9 triliun atau meningkat bila dibanding tahun 2007, yang hanya Rp 10,74 triliun. Realisasi pembelanjaan melalui K3S produksi sebesar Rp 10,61 triliun, sedangkan K3S non produksi hanya Rp 1,48 triliun, sedikit turun dari tahun sebelumnya Rp 1,60 triliun. “Dari jumlah yang

ada seharusnya bisa diserap Rp 8 triliun untuk Tingkat Kandungan Lokal (TKDN), tukasnya. Sementara, Ketua DPP Hipmigas Sumsel H Zulkifli, DJ, menuturkan pertemuan ini untuk membuat kesepakatan kerjasama dan memberikan hasil, karena beberapa kali pertemuan tidak pernah mendapatkan kesepakatan. Selama ini pengusaha lokal hanya mendapatkan kontrak yang nilainya kurang dari Rp 1 miliar. “Bagi hasil Migas tidak berimbang dan masih sangat kecil. Ini harus dicermati. Pengerjaan proyek jangan semuanya diserahkan pengusaha pusat, lokal harus diikut sertakan,” kata Zulkifli. (sep)

SRIPO/ZAINI

SILATURAHMI— Formalities Piment BP Migas, Firera (kanan) dan H Zulkifli DJ (Ketua DPP Hipmigas) berbicara di hadapan kontraktor pada acara silaturahmi DPP Hipmigas Sumsel dengan K3S se Sumsel di Hotel Swarna Dwipa Palembang, Kamis (25/6).


20

SRIWIJAYA POST Jumat, 26 Juni 2009


SRIWIJAYA POST Jumat, 26 Juni 2009

PA L E M BA N G

ALAT-ALAT ALAT UKUR TANAH Rental/Jual/Beli/Pemetaan/Srvc/ Kaliberasi/Theodoliter/WP/ 081369120888 10066287B

AHLI PARABOLA Setting Jual Receiver Parabola, Indovision,Antena TV,Msn Cuci Hub:446162 10066533B

AHLI GIGI SINAR MAS Hub:Alexander Jl.Jend Sudirman Dp.Htl Sintra 08153838333/7312333 10066477B

AHLI SEDOT WC CV.Multi Karya VACCUM Tangki Besar-Cepat-Murah-Bersih Hub:7011191/826023/08127873371 10067357B

Sedot WC&Closet Mampet,Tanki Bsr,Cpt&Hasil Memuaskan,Kami Dtg Hub:6049004/5820202 10067400B

AHLI PENYEDOTAN WC Melayani Sedot WC&Tembak Closet BUNTU Dp.POM Bensin PTC 7354496/824192 10066476B

ELEKTRONIK AC/AMPLIFIER/EQUALIZ Mitra Utama Service,Melayani Psg AC Baru/2Nd,Kulkas, M.Cuci, Dis penser,Siap dtg ke Rmh Hub: 7030203/7055958/087897773392 10066686B

JAYA TEKNIK Bongkar Psg Service Tmp AC/Kulkas,Garansi Hub: 7433299/ 081367344024 10066795B

TITI SERVICE Melayani Service AC,Penjualan/Tukar Tambah AC Panasonic,Sharp,LG,dll Hub:07114389758/312501 10067175B

Willy Service AC Split,Cassete &Central,Jual Beli AC Second/ 322389/8332725 10067191B

BM Service Grnsi AC,Kulkas, M.Cuci, KomporGas,Dispenser Hub: 7366727/ 081367005594 10067326B

ANUGRAH Srvc AC,Kulkas, M.Cuci, Jual AC Br,Sewa U Ruangan/7728966 /085267931233 10067614B

SERVICE ELEKTRONIK Spesialis TV 14s/d61Inc Mesin Cuci Anda Rusak Hub:7069694/0811781295 (Aliong)Segera Datang Perbaiki 10066453B

SONY,TOSHIBA,PLYTRN,SHARP,LG, TVCINA,PRYTR 41-61/TITI SERVICE 361000/08127830808 10066464B

Siap Dtg Ahli TVCina,Tshiba, Sony, Plytron,dll Hub:Rudy 716206/ 08127859379 Tk.Mas 8 Ilir Kuto 10066479B

TV Anda Rusak Hub:7010976/08127839272 (Ahok)Segera Datang Perbaiki Bergaransi 10066531B

MULTI TEKNIK Service Ditmp Spesialis Kulkas&M.Cuci/8486564/081532874442 Grnsi 10066711B

Service Spesialis Kulkas Mrnm Srvc Semua Merk Kulkas Hub:Aliong 5831055/369892 10067004B

Putra Salju Service Kulkas, M.Cuci, AC,Srvc Ditmp,Grnsi Hub:0711-8474966 10067066B

CV.RBA Spesialis Perbaikan AC, Kulkas, Bkr Psg,Cuci 24Jam Hub: 8454767/3265792/4287500 10067235B

KOMPUTER KOMPUTER CITRA KOMPUTER Menerima Service Komputer Hubungi:08127341499 10066288B

R.Stok Mrh PI,PIII,PIV Mon 17,Mli 170Rb, Srvc,Tkr Tmbh/717388/7015793 10066289B

PHOTOGRAFY VIDEO SHOOTING Fanny Shooting DVD+Foto Dgtl Pglmn &Ada Contoh Hub:813713/ 7043262/085268714567 10066643B

VIDEO SHOOTING ZAHRA Studio Vd.Shooting & Fotografer, Kolase (Pkt Murah) Hub:Matolisi 0812-7102766/4230660

PELUANG USAHA BOOMING!Program Investasi Profit 70% / TRX Kunjungi http:// www.profit70persen.tk

10066662B

10066542B

Rama Shooting 4DVD+Foto Dgtl 1,4Jt/Kolase 1,3Jt/Trans 45Rb Hub:7721376/0811710722

Ingin Bertmbh Sehat,Pghsilan Bertmbh Serta Wkt Luang Hub: 715118/7767998

10067512B

10067561B

Yudi Digital Foto&DVD Shooting 1,4Jt, Kolase 1,1Jt Hub:9182713/9175731

Jadilah Pengusaha Dg Target:1.PeBisnis Pemula Dlm 3Bln,2.Pe-Bisnis Ulung Bermental Pengusaha Dlm 1 Thn,3.Pe-Bisnis Mapan/Sukses Permanen Dlm 3 Thn,Buktikan Dlm 1 Bln (Produk Dijamin & Modal Anda Bergaransi)SMS Nama/Alamat Anda ke:0811-111012 KamiKirim(Gratis)10 Karakter Inspirasi Bisnis

10067517B

JASA ARSITEK Home Design Arsitek & Kontraktor Hub:ARTA 0711-7875151/081377654276 10066473B

BIRO JASA Jual Beli Tnh Bangunan Urus IMB, SHM,CV,PT,SIUP,SITU,NPWP, STNK,Dll,Anda Tlp Kami Dtg,Grtis Jmpt Atr Dokumen/8412005/081273011983 10066521B

Urus CV/Akta Klhrn/IMB/Tatakota/ SITU/SIUP/STNK/BPN Hub:Zahy Tk.Buku Anggrek Lt.2 Tlp.7045730/ 081271006805 10066659B

Anda Butuh PRT,Baby Sitter,Perawat Jompo,Berpengalaman Hub:07118384910/8384987 Ibu Warna 10067556B

BIRO KONSULTAN Konsultan Kontraktor Bgnan,Renov, Gmbr,Design,Gmbr Krj,IMB Hub: 0711-417227 10066290B

PRIVATE MANASIK HAJI & UMROH Bagi Anda Yg Sibuk,Kami Siap Membantu Anda,Langsung Praktik Dibimbing Tim Pesantren Aulia Cendekia Palembang Hub:H.Hendra Zainuddin 0811-7100717,Ust.Saiful Wardhi 0815-3840962,Drs.H.M Syamsuddin Sadiman 0812-7891645 10067200B

10067598B

KEPERLUAN DANA TUNAI Anda Bth Dana Tunai?Hr Ini Jg?Dana Lsg Cash Hub:7845968/0819-105338/ 085838358520 10066972B

Perlu Dana?U/Beli Mbl,Mdl Usaha, B.Sekolah,dll,Jmnan BPKB Mbl/ 7391978/08123079133 10067161B

Kredit Mbl?Anda Pilih Mblnya Kami Yg Byr,Anda Bth Dana Tunai (Jaminan BPKB Mbl)Yg Msh Krdt Jg Bs,Mbl dr Th.97 Hub:7005577 10067520B

KEPERLUAN PENGANTIN Pelaminan,Hias Kamar, Baju Pengantin, Hrg.1Jt Hub:Ria 821156/085267138581 10066478B

PELAMINAN GRIYA PENGANTIN MUNGGAH PAE’S Mnywkn Prlkpn Prnkhn Pkt 3,5Jt,Plminan Msjd U Gdg,Pkaian Pgtin,Srgam Ortu,Mlti Sgr,Rspsi Akd Nkh,Tri Tggai,Kreasi,Wdh Atrn/ 7776123 10066377B

LES PRIVATE GEMILANG Private Sjk 93 Dtg Kermh MIPA,B.Ing,Mlks,TK, SD, SMP, SMA,Pglman/7005517

KARYA SAKINAH Pkt Rspsi,Plminan U Gdg,Pkaian Pgtin,Kmr Pgtin, MakeUp,Rspsi,Mlti Rspsi,Tr Tggai Plus,Kreasi Mlayu,Prasmanan/ 5822496/5454333

10066467B

10066378B

RENTAL RR Rent Car Xenia,Kjg, CRV, Inova, Mrh Bs Dg Sopir/Hub:Erwin 8407966/ 081367685606

YAKIN TENDA Menyewakan Tenda, Pelaminan,Orgen Tunggal, Catering,dll Hub:0711-364507/ 7086113

10067163B

Disewakan Pelaminan Lengkap Dg Catering & Tenda Hub:815548/ 8405941

INNOVA,APV,ARENA,L200,BLZER, AVANZA, TOURING, HILINE, HARIAN/ BLNAN/HUB:310253/7351123 10064129B

M.Pengantin T.Vios 400Rb(Spr+ Bsn+Hias)300Rb/hari Hub:7790035/ 087897415885 10066312B

Rental Mbl Kartini Pnthr, Kjg, Innova,APV, Avanza, Xenia,Kuda, Taft,L300,Kjg PU Hub:710339/ 7071875/7785511

10066452B

10066468B

Murah Meriah!innova, Avanza, Xenia, Kuda,D.Cabin Hub:7878078/ 7700017/08127870998 10066712B

Rental Mbl Kencana Jaya Abadi Semua Jenis Mbl,Hrg Mulai 250Rb Hub:353706/081377659199 10067006B

GYPSUM CV.BINTANG BERLIAN Mngrjkn Plafon&Partisi Gypsum Dlm&Luar Kota,Hrg Bersaing,Kwalitas Terjamin Hub:Jl.Srijaya Negara 143 T.0819683105/8484844 (Dedek) 10066455B

ASTIN MANDIRI Mengerjakan Plafon, Gypsum Dlm&Luar Kota, Jual Lis Profil Gypsum/Sp.RS Bunda Hub: Tama 7353444/081367354444 10066469B

JASA ANGKUTAN Ekspedisi Truk Box Dyna(Hino Engkel Tronton)Jambi, Bengkulu, Muara Bungo Hub:0711-7785511/ 081373704994/08884870966 10067218B

BABBY SITTER Menyediakan Baby Sitter,PRT Profesional Hub:7332944

Taft PU’95’96’97’98 ’99’00/L200 DC’03’04 L300PU’04/Truk engkel PS’05/Futura PU’03’06/Kuda Gls’01 Solar/Kuda New Grandia’04 Solar Panther New HiGrade’00/Espass PU’05’07/Espass MB’00 /Truk PS 120’03/Truk Rhyno 125 HT 2004/Kjg PU’06/Feroza Sporty”96/L200 Mega Cabin ‘02/Futura GRV’03 Dump Truck PS 100 ‘03/ Kjg Lsx Dsl’97/Kjg Ssx Bnsn’97KPJM MOTOR 0711-7044874/717360 10000000B

Mercedez Benz E-260 Elegant Full Option/V20”/Abu2 Muda Met/Istmw/ New Fortuner Dsl 100% Baru, Hitam& Silver/Nissan X-Trail XTAT 2.5 04 Slvr Met,V-Kool/Kjg Spr 96 Biru/Honda Odyssey Absolute 04 Htm/Avanza 09 100% Baru Hitam/ Kijg Lsx Up’01 Dsl Biru Tua Met/ Kawasaki NinjaRR ‘07 Orange/Brg simpanan LESTARI MOBILINDO 322235/7920456 10000000B

PRATAMA MOBILINDO PLAJU Pnthr Dlxe’96/Atoz’01/Vitara’93 Krista Dsl’01/Pnthr LS 00-01 Jimny’92/Feroza’96/Starlet’94 Kuda Grandia’02 Bsn/Futura PU’04 Kjg Grand’94/Escudo’94/Baleno’97 Z e b r a P U ’ 0 4 ’ 0 7 / Innova- ’ 0 5 Kjg Lx’03/Kjg Lsx’97/Kjg Lgx’02 G . C o r o l l a ’ 9 5 / D . Ta r u n a ’ 9 9 GAMPANG RASANAN CASH/KREDIT HUB.0711-512378/0711-7321549 10000000B

10066373B

KECANTIKAN SALON Jual Smua Alt2 Slon,Plg Mrah,Bdk Kryloan,Lkp,SmbgRmbt 500Rb (1Paket)Jamin Rmbt Asli,Smbg Kuku+NailArt/Salon Fhilip 319649 10066465B

Salon Griya Ayu 825790 Jl.Sukorejo Kenten Hill B1 Rbnding Dg Clemazone Fd Pdk 125/Pjg 175/Pjg Skl 225Rb, Extr Prot Vit Kreatin Kolagen, Smoting SPGU 160Rb,Color Rbnding +100% Hitam+80%+Masker 20%,Extra Antifrizz & Hair Recovery Spray/Bambang 7757187 10066636B

OTOMOTIF MOBIL DIJUAL AllNew Tyt Fortuner 100% Baru. Tyt Avanza G VVTi 08 Htm Met,Mls. Innova V Bsn 05 Htm Met,Mls, TV,CD. Tyt Soluna 1.5 GLi 02 Slvr Met, Mls. H.CRV M/T 04 Htm Met,Mls,Spt Br,BG. Jazz IDS-i M/T 04 Slvr Met,Mls, Spt Br. PantherTouring 01 Biru Met,Mls,Spt Br. LSX New Mdl 02 Champaigne, Mls,Spt Br. LGX New Mdl Dsl 02 Slvr Met,Mls. ARTHA MOBILINDO T.312150/ 7034888. 10066375B

10067214B

10066376B

10066475B

10000000B

Peugeot 406 Th.02 Brg Istmw, Hrg. Nego,Brg Simpanan,Tdk Kcewa Hub:0811782000/5842810

Cindo Florist Sedia Papan Bunga, Hrg Promosi Hub:317334/081273807000 Kampus Plg

BUNGA D’Amor Florist Bunga Segar,Bunga Papan, Bunga Duka,Ronce Mlti, H.Trjkau,Ada Jasa Atr/7054507/ 357504/08153839262

Kjg LSX-G 1,8’96 Abu2 Met/Ors/BG Panther G Dlux 2.3’96 Hijau Met, MLS, BG/ Panther New Royal 2,5’00 Hijau Met/BG/Mls Pnthr New Hi-grade 2,5’00 Cklt Muda Met/Mls Panther Sporty’97,Silver Metalik,Mls,BG Pnthr G.Royale 2,5’97 Biru Met/Ors/BG Colt-T 120 SS’96 RV Biru Metalik Kijang LSX’95 Biru Metalik/BG Colt-T 120 SS’03 PU/Putih/BG/Mls Kjg Lsx Up01 Dsl Biru Met/Full Var/Ors/BG KHARISMA MOTOR 7920456/7081761

10067422B

Truk 04(2)/LSX 04 Bsn/Carry PU 07/L300 PU 04/02/Kjg PU 02/LGX 04/Carry Futura 92/LGX 01/LSX 97/Xenia 06/Vitara 93/Kjg Super 90/ L300 PU 02/Futura 01/AVP 06/ Futura 02/Nissan Terrano 04/Kijang Super 95/Grandia 03/Kjg Super 95/ Dumptruk07(10)Hub:3SAUDARAMOBILINDO 445266 /08127158777

10066857B

10066691B

SOUVENIR Sedia Souvenir Prnkhn,HUT, Antaran, Hias,Bunga Panitia/Hub:Ida 366840/ 372112

10066454B

DAFFA Rent Car Mnywkn Minibus &Sedan Dlm & Luar Kota Hub: 08127112002/311259

MOBIL DIJUAL Kijang LX 00 H.73,5Jt DP.5Jt. Panther LS 05 H.145Jt DP.15Jt. Panther LV 02 H.99Jt DP.15Jt. Taft GT 88 Double Diesel H.50Jt. Kuda Diamond 03 H.85Jt DP.15Jt. Kuda Grandia 02 H.92,5Jt DP.12Jt. Truk PS120 01 H.120Jt DP.36Jt. Tyt Soluna 00 h.60Jt DP.10Jt. APV 07 H.95Jt DP.12Jt/HARGA NEGO. HUB: RICKY 081377659199/08575860002

10067490B

H.Prestis Lkp,S.Pakai,25Jt/Zebra 91 BG,15Jt/Timor DOCH, BG, Lkp, 38Jt Hub:3271480 10067539B

DAIHATSU Baru.RdyStok DP.15% Mbl Bw Plng (Xenia,Terios,Luxio,MB,PU,Sirion) Call Kami Datang!Akbar 085267494851/0711-7917835 10066340B

ASTRA DAIHATSU(READYSTOK)Xenia DP10% Bunga3,55%,Krdt 5Th,TERIOS DP15% Bns Accris,LUXIO Subsidi 4Jt Free AssAllRisk,Free Kntrk Service,SIRION CashBack 3Jt, GRANMAX MB CashBack 2Jt, GRANMAX PU CashBack 2Jt+ Subsidi 2Jt, Proses Cepat/ ABUNAWAR 7051259/0812-7884759

KIJANG Kjg Grand 95 Abu2 Met Mulus U Pemakai TP Hub:0711-8462911 10067232B

100% Br ReadyStok Avanza,Innova DP.Ringan Max.5Th Hub:Adrian 7383516/081271370294 10067233B

Kjg Astra 91 Akhir Orisinil Hrg.48Jt Hub:0711-7700412 10067528B

Fortuner Diesel Manual, Ready Stok,Baru,Hitam Hub:356497/0818676955 10067552B

OVER KREDIT APV 08 Htm BG,7x Byr Sisa 29x3,6Jt All Risk,DP.35Jt Hub: 081367614347 10067582B

PAKAIAN KONVEKSI CV.MAILPRO Kaos, Jket,Trning, Topi, Kmj, K.Bskt,B.Kaki,Sblon,Brdr/ Jl.Srijaya Negara(Sp.Tmn B.Bsr) 7016245/08127866540 10066371B

VANRAY Konveksi Kaos&Kmj, Prmsi, trning,Jkt+Sblon Ruber,Brdr Komp/Jl.Sudirman 315743 10066466B

10066443B

ISUZU Panther PU BARU DP10% Bunga Spsial 3,5% Jgka Wkt Krdt s/d 5Th/ 7760123/081367934123 10067035B

54Jt Panther Grand Deluxe 95,Pjk 2010,Aki Baru,AC, PS,PW,VR, BR. RMT/081278256888 10067478B

Carry,APV,SX4,Swift,Baleno,Vitara, Karimun, DP.Min.7Jtan Hub:Wendy 08153850393/7025525 10066480B

Katana 95 Hijau Met,BG, Tape,AC, VR,Body Klg,Pajak Baru Hub:081278710352 10067538B

TOYOTA Hanya DP.15Jtan Bawa Langsung Avanza KeRumah Hub:Ade 07117048282/081367122828 10066983B

10066109B

Komp.Pangeran Permai1 Sako, Type. 42, LT.143 Renov, Hok, PAM+ Sumur, PLN1300,Nego/081367743159

LOWONGAN KERJA Dibthkn Marketing Wanita,2130Th,Utk Bid.Interior,Min.SMU/ SMK,Pglmn,Menguasai Komp Ms.Office,Lmrn Krm ke:Jl.Srijaya Negara No.149(Warnet 149)Bkt Bsr 10067551B

Dibthkn SPG,Pnmplan Mnrik, T:165Cm, Pglmn Krj 2Th, Max.25Th, Krm Lmrn ke M-Watch PIM 10067553B

Dicari Sales P/W Pend.Min SLTA Sdrjt,Lamaran Antar Langsung ke:PT.Interyasa Homindo Jl.MP Mangkunegara Dpn.Hitachi Telp. 818260 atau Jl.Jend Sudirman No.40 Samp.Masjid Agung Plg 10067564B

10066647B

10067511B

RUMAH DIKONTRAKAN Jl.Angk 45 Dkt PS,3KT,2KM,AC,Gas Alam,Grsi Hub:7012379/0816357379 10067516B

Komp.Grand Garden C-16 Kalidoni Kenten Plg Hub:085273956425/ 087821007789 10067519B

Komp.Sukatani Indah B-9 Hub:0711514147/0812-7312223 10067600B

RUPA-RUPA TANAH DIJUAL Lok Jl.PDAM Lama Blkg Tembok 3 Putri LT.300M,Hrg.40Jt Nego Hub: 6047832

Kebun Karet 10Ha diPangkalan Balai 7th,Hrg.60Jt/Ha Nego Hub:07118320658 10067597B

DISEWAKAN

Tenda,Kursi,Panggung,dll Hub: SINAR MUTIARA TENDA 7018544/ 7839996 10066374B

DEVINTO Tenda Mnywkn Tenda, S.System,Pelaminan,Catering,dll Hub:412318 10066650B

DEPOT AIR MINUM

DEPOT AIR MINUM 16Jt,UV Ozon 1,5 Ro Sistem,Lkp,Dinkes,Sedia Galon,Tp Tsu,Cartride,Skt GM PVC, Stnls,Snr Tirta Jl.RE Martadinata 983 T.7770093/081272825300

Dibthkan Tenaga Kerja Wanita Min.SMA Usia Max.25Th Penampilan Menarik Utk Toko Furniture Hub: 0813-69201818 10067569B

Dibthkan Pengawas Lapangan Dgn Syarat:Laki2,Pend.D3 Teknik Sipil/ SMK Bangunan,lamaran Antar Langsung ke:Jl.Sungai Sahang 5360A Demang Lebar Daun Tlp.0711-7373624/8356074 10067595B

Dibthkan Segera Beberapa Karyawati Syrt:Min.SLTA,Usia Max. 25Th, Ulet, Jujur,Lamaran Diantar Lsg ke:Tk.Seth Sport Jl.Jend Sudirman (Samp.Martabak HAR Dpn.Masjid Agung Plg) 10067601B

KEHILANGAN STNK Tyt Rush 1.5S 08 Merah Met, NOKA: MHFE20J3J8K008563, NOSIN: DAH3665 BG1378MN An. Dr.Ingguan Novantri/STNK Mbl PickUp BH9767HL/ STNK Minibus BG2502FB 10067593B

BPKB Mbl Mitsubishi FE114 Truk 96 BG4381AS An.Sagiman Hub: 085838006777 10067609B

BPKB Mbl Mitsubishi L300 PickUp 97 BG9821ML An.Sagiman Hub: 08583006777 10067610B

PROPERTY KOST Jl.A Yani Yaktapena II/6 Fas:AC, TV,Gosok,Sarapan Pagi Hub: 510151 10066534B

Kost Bersih,Aman,Terjangkau Jl.Bambang Utoyo Dkt Simp.Empat Lemabang 721104/7771155 10066661B

Family Kost Mnrm Kost Harian/ Blnan,AC Jl.Sersan Wahab No.2048 T.353418 10066663B

RUKO DIJUAL Ruko 2Pnt+Prkr Luas 250M,Sudah Dipagar Kllg Hub:Bp.Tahardin 8428088 /7905486 10066463B

Ruko BNI Sudirman Lok.Dpn IP Hrg.400Jt Hub:085664655562 10066637B

Ruko 2Lt & Rmh Type 54/140M Jl. Kebun Bunga Km.9 Plg Hub: 081273383333 10066648B

Kami Yang Terdepan Untuk Bisnis Anda

Komp.OPI Jl.Dempo Blok.AE-29 LB/ LT.63/228,SHM Hub:8336596/081273006858

10067499B

PENGUMUMAN

10066366B

Baru!R.Stok Xenia DP.11Jtan,Trios DP.15Jtan,Luxio DP.21Jtan,GMax PU DP.8Jtan,MB 18Jtan,Sirion/ Wahyudi 7900166/081367593853

RUMAH DIJUAL Jl.Basuki Rahmat Komp.Sintraman Jaya LB.8x13,LT.15x30 Hub: 5461890 /081632227609/8467800

21

10066660B

USAHA CATERING Cendana Catering Mlyni Prsmanan & Nasi Kotak,Hrg.Mulai 10Rb,Diatas 600 Porsi Bns Kue/Es Hub: 4368246/081273133713 10066307B

SEKAR MELATI Catering 10-15Rb, Plmnan 1,5Jt,PgrAyu&Bgs,Ft Stdio/ 9174646/081373937166 10066462B

CATERING PAYUNG MAS H.10, 11Rb (Lkp)16Rb(Spsl)Diatas 800 Porsi Bns Es/Kue,Mnywkn Alt Ctrg/ 7003735/410094/421052 10066474B

Catering H.Sidik,N.Kotak/Paket U/ Acara2,U/ Kantor Hubungi:362853/ 7356012 10066721B

RUANG USAHA

Jual Bebek Potong Bersih Hub: Koperasi 4 Serangkai Hubungi: 07117758781 10066629B

Khusus Ayunan&Alat TK Hub: jl.Radial Dkt Pempek Pak Raden Tlp.350207/0811784262 10066642B

Menjual Bermacam2 Jenis IKAN KOI Berkwalitas Hub:0711-358884/ 7371919 10067197B

Rak Supermarket/Siku/Pintu Besi Hub:0711-410577/417166 10067485B

BATUBATA

Batubata Kualitas Baik Cetak Tangan 370 Pres 370 Trm Tmp Hub: 720878 /7072852 10066532B

Batubata Pres Kwalitas Baik Antar Tempat Hub:0711-5826480 10066640B

Gapai Impian Anda Bersama kami

SRIWIJAYA POST

Jl. Jend. Basuki Rahmat 1608 B-D Palembang Telp.310088, 311888 Fax.(0711)310391

SRIWIJAYA POST Jl. Jend. Basuki Rahmat 1608 B-D Palembang Telp.310088, 311888 Fax.(0711)310391


22

SRIWIJAYA POST Jumat, 26 Juni 2009

Diskon Spa Pengguna Flexi

SRIPO/SYAHRUL HIDAYAT

GAYA HIDUP— Sejumlah pengunjung Toko Buku Gramedia Palembang Square (PS) membaca buku yang dipajang, Kamis (25/6). Menjelang musim liburan jumlah pengunjung Toko Buku Gramedia PS meningkat. Gramedia berharap membaca maupun membeli buku menjadi gaya hidup.

Belanja Hemat Ala JM Group

PALEMBANG, SRIPO— Tropical Garden Spa di Jalan Cipto No 14 Palembang, menawarkan diskon 35 persen bagi pengguna kartu Flexi. Diskon berlaku untuk semua paket layanan spa. “Hanya dengan menunjukkan kartu Flexi Anda, kami mendiskon 35 persen untuk seluruh paket spa,” ujar Lidya Wahab, Supervisor Tropical Garden Spa, kepada Sripo, Kamis (25/6). Tropical Garden Spa khusus untuk wanita hadir beberapa bulan lalu di Palembang, menawarkan sejumlah paket treatment, seperti Tropical Honey & Milk Wrap, Body Massage, Tropical Slimming Treatment, Tropical Cholocalate Ritual, Paket Pra Nikah dan lainnya. “Paket ini paling banyak peminatnya,” ujar Lidya. Diskon 35 persen untuk pengguna Flexi berlaku hingga Oktober 2009 mendatang. Untuk member dan mahasiswa diskon 40 persen. “Untuk mahasiswa cukup melihatkan kartu KTM,” imbuhnya.

Sripo/Zainal Piliang

Pengunjung menjalani perawatan Tropical Slimming Treatment.

Tarif per paket layanan untuk Tropical Slimming seperti mandi sauna, lulur, body mask, body bath dan lotion hanya Rp Rp 350.000, dan diskon 40 persen menjadi Rp 227.500. Sedangkan paket Pra Nikah untuk tujuh jam Rp 700.000 diskon

Sriwijaya Air Beri Diskon Buat Pelajar ■ Masa Libur Sekolah

■ 25 Juni-5 Juli 2009 ■ Pengundian Fantastis School Holiday PALEMBANG, SRIPO— JM Group tak henti-hentinya memanjakan pelanggannya dengan membuat paket program promo. Kali ini khusus di Pasaraya JM, Pasaraya Bandung dan JM Kenten menggelar program Belanja Hemat. Program itu berlaku dari 25 Juni sapai dengan 5 Juli mendatang itu untuk barang-barang kebutuhan sehari-hari. “Hampir setiap bulan program ini ini dilaksanakan, biasanya menjelang akhir dan awal bulan. Bahkan program itu sudah dilaksanakan sejak beberapa tahun lalu yang diperuntukan bagi ibu-ibu pintar dalam memilih tempat belanja yang murah dan hemat seperti di JM Group,” tutur General Affair Hendra ditemui usai pengundian Fantastis School Holiday, Kamis (25/6). Hendra menjelaskan program Belanja Hemat yang berlaku bulan Juni-Juli hanya untuk produk tertentu saja yang jumlahnya sekitar 50 item seperti Se-

mangka Merah non biji, Sweat Pear, Apel Fuji Sunmoon, Molto pewangi, Sambel Indofood, dan masih banyak lagi. Untuk pembeliaM mi Sedap tiga pcs gratis Ale-ale, sedangkan untuk pembelian 5 pcs Supermi gratis satu pcs, begitu juga untuk pembelian Indomie Soto, Ayam Bawang dan Indomie Celor. Harga-harga produk yang termasuk dalam program ini jauh lebih murah. Ia mencontohkan harga Sweat Pear Rp 1.500 per ons, Semangka merah Rp 300 per ons, sambel Indofood 140 gram Rp 3.050, Sania Refill 2 liter Rp 18.000. Sementara harga Miwon garam putih 250 gram Rp 2.100, Mariza Strawberry 250 gram Rp 9.800. “Harga ini di bawah harga normal atau lebih murah dibandingkan tempat lain,” ujarnya. Sementara, program Fantastis School Holiday periode pertama kemarin diundi dengan lima pemenang yakni Andri S warga Jalan Mataram Kertapati,

Erwin Komplek Maskarebet, Rima Suryani Tanjungenim, Karyati Jl Ratusianom, dan Yanus F warga Kampung Singlaga Kecamatan Tanjungraya Lampung. Promo berlangsung dari 5 Juni sampai 20 Juli ini terbagi dalam tiga periode menyediakan 20 unit Nintendo DS. Pengudnian periode kedua akan dilaksanakn 9 Juli di Grand JM dengan 10 unit Nintendo DS. Sedangkan pengundian periode terakhir atau ketiga akan dilakukan 22 Juli di JM Kenten dengan 5 hadiah yang sama. Untuk mengikuti program terbaru dari JM Group sangat mudah, konsumen berbelanja berbagai keperluan atau perlengkapan sekolah seperti baju, sepatu dan alat tulis minimal Rp 100 ribu berlaku kelipatan. “Total kupon yang dikumpulkan berkisar 1.000 lembar. Mudah-mudahan periode kedua dan ketiga jauh lebih banyak lagi,” tegas Hendra.(sep)

SRIPO/ARSEP

KUPON UNDIAN— Seorang bocah disaksikan petugas dari Dinas Sosial dan pengunjung mengambil kupon undian Fantastis School Holiday periode pertama.

20 persen. Paket Pra Nikah 3,5 jam Rp 420.000 diskon 20 persen dan Pra Nikah tiga jam Rp 350.000 diskon 20 persen. Untuk imformasi lebih lanjut dapat menghubungi Tropical Garden Spa di nomor 0711-377082-4236006. (fil)

sripo/syahrul

Pesawat Maskapai Sriwijaya Air SJ 081 menunggu pemberangkatan di Bandara International SMB II Palembang, Sumatera Selatan, Selasa (15/4).

JAKARTA,SRIPO— Maskapai penerbangan Sriwijaya Air memberlakukan diskon bagi para pelajar yang saat ini sedang berlibur panjang. Diskon yang dikenakan sebesar 10 persen dari harga normal yang berlaku sekarang. Manajer Komunikasi Sriwijaya, Ruth Hanna Simatupang mengatakan, diskon diberlakukan selama libur panjang sekolah yaitu pertengahan Juni hingga

akhir Juli 2009 ini. “Untuk masa liburan ini, Sriwijaya Air juga memberikan potongan harga bagi anak-anak 3-12 tahun serta para pelajar dan mahasiswa sebesar 10 persen untuk seluruh rute baik dalam negeri maupun luar negeri,” kata Hanna kepada PersdaNetwork di Jakarta, Rabu (24/6). Untuk mendapatkan diskon, jelasnya, calon penumpang tersebut cukup me-

nunjukkan akte kelahirannya saja saat membeli tiket. Sedangkan untuk pelajar dan mahasiswa yang usianya lebih dari 12 tahun, diwajibkan menunjukkan kartu pelajarnya kepada konter penjualan tiket, maka konter tiket akan memotong tarif sebesar 10 persen. Dijelaskannya, target program pemberian potongan harga khusus kepada para pelanggan setia Sri-

wijaya Air diperkirakan dapat meningkatkan penumpang hingga 25 persen. “Karena kami membidik kalangan-kalangan yang memang sangat tinggi pergerakannya baik di dalam maupun ke luar negeri,” ujarnya. Dijelaskannya, diskon tiket yang diberlakukan oleh Sriwijaya Air saat ini sudah cukup banyak, antara lain untuk kalangan pengusaha seperti anggota KADIN, HIPMI. Untuk pekerja sosial seperti pendeta, tenaga-tenaga sukarelawan dan juga para pendidik yang penandatangan kerjasamanya akan dilakukan pada tanggal 26 Juni 2009 ini. Saat ini kami merencanakan akan membuka ruterute baru, seperti: MedanPadang, Jambi-Batam, Jakarta-Sorong dan JakartaTernate. Dijelaskannya, Sriwijaya Air berusaha memenuhi permintaan para pengguna jasa angkutan udara dan juga untuk merealisasikan program Pemerintahan khususnya tentang pengembangan dan peningkatan sistem transportasi nasional yang harus dapat menjangkau seluruh wilayah nusantara. (PersdaNetwork/ewa)

iPhone 3G Makin Canggih dengan OS 3.0 ■ Pembelian Tanpa Uang Muka PALEMBANG, SRIPO— Kini iPhone 3G makin canggih, seiring hadirnya OS 3.0. Khusus untuk yang baru ini, Telkomsel menyediakan paket pembelian iPhone 3G tanpa uang muka dengan membayar cicilan pertama Rp 779.470, iPhone langsung bisa dibawa pulang. General Manager Sales & Customer Service Telkomsel Regional Sumbagsel I Ketut Susila Dharma menjelaskan, pelanggan dapat melakukan update software terbaru OS 3.0 ke dalam iPhone 3G-nya secara gratis melalui akses www.apple.com/iphone/softwareupdate. Pelanggan juga dapat menghubungkan iPhone 3G dengan komputer untuk koneksi dengan iTunes versi 8.2. “Software ini untuk memberi kemudahan user iPhone. Dan wujud nyata komitmen kami sebagai penyedia layanan mobile lifestyle terbaik,” tegas Ketut, Kamis (25/6). Dengan software baru,

pelanggan iPhone 3G Telkomsel bisa menikmati beragam fitur terbaru seperti Cut-Copy-Paste kalimat maupun gambar di website, Landscape Keyboard, Messages untuk mengirim atau forward teks, foto, audio, video, dan lainnya. Selain itu, spotlight search untuk mencari email, kalender, dan catatan serta Voice Memos yang berfungsi merekam pesan suara. iPhone OS 3.0 sebagai modem untuk koneksi internet, pelanggan dapat menikmati layanan akses internet unlimited dengan harga Rp 87.500, per bulan hanya dengan mengirim SMS, ketik Modem lalu kirim ke 1377. Bagi yang berminat dengan iPhone 3G Telkomsel tanpa cicilan melalui 7 bank terkemuka, yakni Bank BCA, Mandiri, Bank Mega, Bank BNI, BII, Citibank, dan Bank CIMB Niaga. “Telkomsel menghadirkan paket cicilan kartu kredit tanpa uang muka. Dengan paket ini pelanggan

IST

SOFTWARE TERBARU— VP Customer Lifecycle Management Telkomsel Arman Hazairin (kiri) dan VP Channel Management Gideon Edie Purnomo ketika memperkenalkan iPhone 3G Telkomsel dengan software terbaru OS 3.0 Rabu (24/6).

dapat mencicil setiap bulannya, yang ditagihkan langsung ke kartu kredit pelanggan,” ungkapnya. Kini, iPhone 3G Telkomsel bisa diperoleh di seluruh GraPARI, gerai PT Tri-

komsel Oke (Oke Shop), PT Cipta Multi Usaha Perkasa (Global Teleshop), PT Simpatindo Multimedia (Sarindo), dan PT Telesindo Shop (Telesindo Shop). (sep)

Keyakinan Terhadap Kondisi Ekonomi Meningkat ■ Membaiknya Harga Komoditas ■ Inflasi Harus Diwaspadai PALEMBANG, SRIPO— Hasil survei konsumen yang dilakukan Bank Indonesia bulan Juni, menunjukkan semakin meningkatnya keyakinan (optimisme) masyarakat terhadap kondisi ekonomi. Hal ini ditopang mulai membaiknya harga komoditas primer dalam satu bulan terakhir yang berdampak pada meningkatnya daya beli masyarakat. “Kondisi keamanan yang kondusif pasca pemilu le-

gislatif serta terealisasinya anggaran pemerintah dalam rangka stimulus ekonomi untuk pembangunan proyek-proyek infrastruktur, juga meningkatkan kepercayaan masyarakat terhadap kondisi ekonomi. Survei menghasilkan tiga indeks yakni Indeks keyakinan konsumen, indeks kondisi ekonomi saat ini, dan indeks ekspektasi konsumen,” jelas Peneliti Ekonomi Madya BI Palembang Zulfan Nukman, Kamis

(25/6), mengatakan Zulfan mengatakan, meningkatnya keyakinan masyarakat disebabkan meningkatkanya keyakinan terhadap aspek penghasilan baik saat ini maupun enam bulan mendatang. Begitu pula sisi ketenagakerjaan yang di bulan Mei lalu terpuruk setelah sempat membaik pada bulan April, dan bulan Juni kembali menunjukkan peningkatan. Untuk pertama kalinya pada bulan ini,

mencapai level optimis setelah sejak bulan November tahun 2008 terpuruk ke level pesimis. Indeks keyakinan konsumen (IKK) di bulan Mei, menunjukkan peningkatan level optimis dengan indeks sebesar 108,61 setelah sebelumnya indeks mencapai 102,83. Meski masih berada di level pesimis, peningkatan indeks juga terjadi pada Indeks Kondisi Ekonomi Saat ini yakni 91,33 pada bulan

Mei 200, menjadi 98,00 di bulan Juni. “Meningkatnya indeks kondisi ekonomi disebabkan meningkatnya indeks penghasilan dibandingkan 6 bulan lalu dari 123,00 di bulan Mei menjadi 123,33,” tuturnya. Konsumen masih memandang, bahwa konsumen barang tahan lama, saat ini waktunya belum tepat. Itu ditunjukan dengan sedikit penurunan indeks ketepatan waktu pembelian (konsumsi) barang tahan lama dari 86,33

menjadi 86,00 di bulan Juni. Sejalan dengan peningkatan indeks kondisi ekonomi, indeks ekspektasi konsumen juga mengalami peningkatan dari 114,33 menjadi 119,22 di bulan ini. Naiknya indeks ekspektasi itu dipengaruhi oleh membaiknya ekspektasi penghasilan 6 bulan mendatang dari 130,67 menjadi 135,33. Zulfan menyarankan untuk tetap diwaspadai, karena menjelang tahun ajaran baru, bulan suci Ra-

madhan dan Hari Raya Idul Fitri, tingkat inflasi tetap harus diwaspadai dan dijaga agar tetap berada pada level yang rendah. Secara tidak langsung, katanya, ifnlasi yang moderat juga dapat meningkatkan kinerja dunia usaha. “Tersedianya pasokan barang dalam jumlah yang memadai terkait dengan distribusi barang yang lancar akan mendukung stabilnya harga barang,” tegas Zulfan. (sep)


23

SRIWIJAYA POST Jumat, 26 Juni 2009



Turn static files into dynamic content formats.

Create a flipbook
Issuu converts static files into: digital portfolios, online yearbooks, online catalogs, digital photo albums and more. Sign up and create your flipbook.