AGUSTUS 2016 HARGA RP 65.000/LUAR JAWA RP 75.000
Stylish by Nature
GOING LOCAL
FURNITUR DAN AKSESORI DARI BRAND LOKAL
SANDY BEACH HAVEN
RESORT UNTUK PENCINTA PANTAI
ISSN 208 785 59
GREENERIES INSPIRATION
DEKORASI SERBAHIJAU DAN NATURAL UNTUK HUNIAN
CONTENTS/ETC
AGUSTUS 2016
AGUSTUS 2016
90 AGUSTUS 2016 HARGA RP 65.000/LUAR JAWA RP 75.000
Stylish by Nature COVER STORIES
SANDY BEACH HAVEN
RESORT UNTUK PENCINTA PANTAI
Artikel yang tertulis pada halaman depan bertanda asterix Fotografi cover Matthew Williams
GOING LOCAL
FURNITUR DAN AKSESORI DARI BRAND LOKAL
ISSN 208 785 59
60
GREENERIES INSPIRATION
DEKORASI SERBAHIJAU DAN NATURAL UNTUK HUNIAN
[ News & Views ] 12 NEWS
Berita seputar produk terbaru dan tren interior pilihan
23 TREND GEOM STRIKES
Permainan motif geometris yang terlihat begitu cantik dan atraktif pada furnitur dan fashion saat ini
110 DESIGN NEWS Info seputar dunia teknologi dan appliance terbaru rumah tangga modern
108 DESIGN PROFILE
AY Architects yang terdiri dari arsitek muda berbakat menceritakan pandangan tentang desain yang fungsional
130 PEOPLEETC Pimpi Syarley Naomi berbagi inspirasi kariernya dalam membuat produk dari barang bekas 4
Ag u s t u s 2 0 1 6 / l i v i n g e tc i n d o n e s i a . co m
[ Modern Homes ] [ Shopping ] 28 THE EDITED CHOICE
All ‘Bout Chair Rekomendasi kursi
berdesain unik dengan kenyamanan yang menjadi prioritas utama
25 THE EDITED CHOICE
Made With Pottery Koleksi aksesori keramik yang unik pilihan Livingetc
112 THE EDITED CHOICE
Cushion Cover Desain sarung bantal dari produk dalam negeri yang menarik
113 THE EDITED CHOICE
Local Stool Stool dari brand lokal yang
memiliki karakter masing-masing dengan desain yang khas.
30 MIAMI NICE David merancang apartemen Floridanya dengan warna-warna koktail dan gaya pop-art 60 BAGS OF STYLE Desainer Brett Heyman berhasil menggunakan kombinasi warna yang sama untuk huniannya seperti koleksi aksesori rancangannya 72 FLORAL FAIRY TALE Emily dan Spencer menata rumah mereka dengan menghadirkan banyak warna cerah, pola pelukis, dan pizza 82 THE WHITE HOUSE Rumah
yang terlihat modern milik Jo dan Charlie di tepi sungai Berkshire dengan gaya British yang begitu kental
CONTENTS/ETC
40 36
[ Design Ideas ] 25 HOT DESIGN Deep Button
Kursi dengan detail kancing dari Loaf yang sarat akan kenyamanan
40 TREND INSPIRATION
That ’70S Show Desain retro yang
kembali menginspirasi di tahun ini lewat bentuk yang hip, curvy, dan dengan sentuhan California yang nyaman
49 HOT DESIGN Fold &
Construct Folding Tea light Holder karya desainer asal Korea, Pilsoo Han, untuk studio desain Soft Paper dengan desain unik
50 DECORATING Go Green
Dekorasi ruangan dengan sentuhan tropis dan gelap hingga warna lime terang untuk nuansa musim panas
81 DESIGN CLASSIC The
Pantry Solusi penyimpanan sempurna
untuk era modern yang sempat menjadi tren di masa lalu
90 PROJECT INSPIRATION
[ Food & Travel ] 114 ENTERTAININGETC Rustic
Charm Sajian makanan yang lezat dari Pete’s Corner, Cipete, Jakarta Selatan.
Outdoor Rooms Nikmati suasana
119 RESTAURANTETC
96 PROJECT INSPIRATION
120 TRAVELETC Destinasi sempurna untuk pencinta pantai-pantai di Indonesia dengan hamparan pasir putih sejauh mata memandang.
berbeda dengan menata area outdoor di rumah untuk menikmati aktivitas seharihari
Dream Office Komposisi warna yang tepat pada interior kantor sehingga menjadi tempat yang nyaman dan menyenangkan dalam bekerja
110 ASK A DESIGNER Tanya jawab seputar hunian dan interior 6
50
Ag u s t u s 2 0 1 6 / l i v i n g e tc i n d o n e s i a . co m
Kakatua Tropic Lounge menawarkan menu praktis dengan interior bernuansa tropical yang kental serta permainan warna
119 HOTELETC
ARTOTEL SanurBali hadir sebagai hotel baru yang bergaya modern dengan pesona budaya lokal Bali
12 [ Offers & Info ] 124 EVENTETC Beragam acara menarik di Jakarta dan sekitarnya 128 STOCKIST
Discover the comfort and serenity of a well-designed bathroom. Create a sanctuary where you can relax and refresh your mind. WWW.TOTO.CO.ID
CONTRIBUTORS DESIGN / PROJECT
OUTDOOR ROOMS Ingin merasakan suasana menikmati hari-hari Anda yang berbeda untuk di rumah? Cobalah mulai dari sekarang berimprovisasi untuk melakukan segala aktivitas di area outdoor.
1 OUTDOOR CINEMA Mempunyai area outdoor yang cukup luas, memudahkan Anda untuk bereksplorasi terhadap ruangan ini.Jika salah satu bagian dinding memiliki ketinggian yang cukup, Anda bisa menjadikan area ini seperti drive in cinema mini, hanya dengan memasang proyektor, dan Anda pun bisa menikmati film-film kesayangan di rumah sendiri ditemani sejuknya embusan angin.
CREATIVE Art Director Moh. Arief Mighfar Graphic Designer Citra A. Widyastuti August Photographers Moh. Nuhrizal, Stevie Wongso ADVERTISING Publishing Sales & Marketing Director Ferry Tanok Head of Advertising Sales Natalia Marisa Wijaya (natalia.wijaya@mpgmedia.co.id) Senior Account Executive Febrian Sangkala (febrian88@mpgmedia.co.id) Traffic Fanni Maryana (fanni.mpgmedia@gmail.com) PRODUCTION & CIRCULATION Publishing Manager Rochmadonie Julianto Circulation Supervisor Mansyah Chairman & Inspiration-at-Large Julius Ruslan Chief Executive Officer & Group Publisher Denise Tjokrosaputro
92
Ag u s t u s 2 0 1 6 / l i v i n g e tc i n d o n e s
Project detail Setting outdoor dari Manutti, perusahaan furnitur outdoor dari Belgia dengan desainnya yang simpel tetapi terkesan mewah, atau Anda dapat mengunjungi situs manutti.com untuk melihat koleksi lainnya.
FOTOGRAFI DOK.PRESS
TEKS & RISET EDITOR / INARA CHAERU N N I S SA
LOFTMANUTTI
EDITORIAL Managing Editor Sunthy Sunowo Senior Editor Fivi Anjarini Junior Editor Dinda Bestari Language Editor Arisa Imandari Contributors Stevie Wongso, Inara Chaerunissa, Farida Esti, Mario Bima Editorial (editorial@livingetcindonesia.com)
i a . co m
Inara Chaerunnisa Writer, Project Inspiration Bagaimana pendapat Anda mengenai produk furnitur lokal saat ini?
Saya melihat produk lokal terutama untuk furniturnya sudah mulai berkembang, baik dari segi desain, dan teknik pembuatan, bahkan materialnya. Apa produk furnitur lokal favorit di rumah Anda?
Susah juga menentukannya karena sebagian besar furnitur di rumah saya terdiri dari produk lokal. Tapi, mungkin meja makan, karena bisa diatur panjangpendeknya.
Menurut Anda, apa yang harus dimiliki produk lokal agar dapat bersaing dengan produk luar? Alasannya? Material
dan cara mereka mengolah dan memproduksi hingga menjadi suatu barang. Entah kenapa mereka berhasil memadupadankan warna yang perusahaan furnitur lokal tidak bisa. Mereka selalu memperhatikan kualitas dan detail desain.
ENTERTAINING / ETC
Rustic Charm NEW YORK CAFE D’ PARIS ∗ 150 gr sirloin steak ∗ 100 gr kentang potong dadu (rebus hingga matang)
Hadirkan suasana penuh keakraban dan sedikit sentuhan "rustic" dengan sajian makanan yang lezat dari Pete's Corner , Cipete, Jakarta Selatan.
Cheese Fondue ∗ 50 ml Heavy Cream ∗ 1 lbr keju ∗ Brokoli ∗ Tomat ceri ∗ Saus gravy
Teks/Dinda Bestari Fotografi/Stevie Wongso
Cafe D’ Paris ∗ Butter, irisan parsley, dan air lemon campur semua, dan bekukan
L I V I N G E TC I N D O N E S I A I S P U B L I S H E D BY PT Media Desain Indonesia Jln. Palmerah Utara No. 55 Jakarta 11910 Indonesia Telp. 021-53667777 (Hunting) Faks. 021-53666767 SIUP Number 09227-01/1.824.271 facebook.com/livingetcindo @livingetcindo www.livingetcindonesia.com
Panggang atau bakar daging dengan tingkat kematangan sesuai selera. Pan seared semua bahan cheese fondue hingga tercampur rata, sisihkan. Rebus brokoli dan tomat ceri, tiriskan. Campur potongan kentang rebus dengan cheese fondue, aduk hingga rata, sisihkan. Siapkan piring, lalu susun kentang yang telah dicampur dengan cheese fondue kemudian taruh steak yang telah dipanggang di atasnya. Letakkan Cafe D' Paris di atas daging. Drizzle saus gravy di samping steak, lalu letakkan sayur di atasnya. Sajikan hangat dan untuk finishing touchnya, torch Cafe D' Paris hingga meleleh.
114
Ag u s t u s 2 0 1 6 / l i v i n g e tc i n d o n e s i a . co m
Stevie Wongso Fotografer, Entertainingetc Bagaimana pendapat Anda mengenai produk furnitur lokal saat ini?
Sangat baik, secara desain juga sangat bervariatif, untuk kualitas juga tidak kalah dengan buatan luar negeri. Apa produk furnitur lokal favorit di rumah Anda?
Kitchen set dari lemari hingga table top.
Menurut Anda, apa yang harus dimiliki produk lokal agar dapat bersaing dengan produk luar? Alasannya? Selain Editor Suzanne Imre Editor's PA Amy Moorea Wong Copyright Notice 2016 Copyright of Time Inc. (UK) Ltd. Limited. All rights reserved Contact's Notice Time Inc. (UK) Ltd. International Department. Tel. +44 20 3148 5490
Disclaimer
desain yang unik, kualitas material dan quality control dalam produksi harus sangat dijaga karena dari segi harga untuk produk dalam negeri tidak terlalu berbeda jauh dengan produk luar negeri. Apabila kualitas barang tidak sebagus produk luar, kemungkinan orang akan membeli produk luar, walaupun lebih mahal, namun lebih tahan lama.
Artikel yang dimuat dalam majalah ini telah melalui proses editorial dengan melibatkan para ahli di bidangnya. Isi majalah ini tidak dimaksudkan untuk menggantikan proses pemeriksaan dan pendapat para ahli, dan hanya berfungsi sebagai pengetahuan. Konsultasikan masalah-masalah yang Anda hadapi kepada ahlinya, demi mendapatkan diagnosis dan penanganan yang tepat dan akurat. Semua materi yang diterima akan menjadi hak milik
kecuali ditetapkan lain. telah memiliki izin pemuatan foto dari pihak yang bersangkutan untuk digunakan sesuai keperluan. Hak cipta dilindungi. Tidak ada bagian dari majalah ini yang diizinkan untuk dikutip ataupun diproduksi dalam format apa pun dengan atau tanpa sengaja tanpa izin dari perusahaan.
8
Ag u s t u s 2 0 1 6 / l i v i n g e tc i n d o n e s i a . co m
Missed last month’s issue? Contact the Circulation Department, Jln. Palmerah Utara No. 55, Jakarta 11910, Indonesia Telp. 021-53667777 (Hunting)
EDITOR’S OFFICE
Tablet edition
Read us on the go! Download a copy from the App store & iTunes
Newsletter
Sign up to our new monthly newsletter for stylish ideas, news and offers livingetcindonesia.com
See behind the scenes @livingetcid
M
enyambut bulan Agustus ini, kita melewati momen Hari Raya Idul Fitri yang selalu berhasil menggiatkan semua orang di negeri ini untuk menyambutnya dengan suka cita. Waktu seakan berhenti sejenak untuk menghargai kemenangan-kemenangan kita melawan diri sendiri
untuk melalui tantangan menjadi insan yang lebih baik. Semangat inilah yang harus selalu kita pupuk untuk menghadapi situasi
buruknya perekonomian dunia dan Indonesia di masa mendatang. Kesetiaan untuk selalu menghadirkan kesegaran dan keceriaan dalam hunian menjadi satu upaya untuk menyeimbangkan kehidupan di masa kini. Ide-ide do it yourself semakin dilirik karena keterbatasan alokasi dana dan kegiatan mendekorasi ulang ruang atau hunian kini menjadi hobi. Kreativitas menjadi ujung tombak untuk bisa merespons kondisi yang tidak kondusif ini dengan lebih cantik dan cerdas. Kemajuan produk lokal menjadi jawaban dari segala keterbatasan itu,
tetapi ternyata juga menjadi secercah kemerdekaan bagi kita untuk lebih meningkatkan apresiasi pada karya anak bangsa. Para desainer produk lokal kita kini mulai banyak menghasilkan produk yang tidak hanya mampu bersaing dengan produk luar, tetapi juga lebih bisa menyentuh esensi karakter lokal
Subscribel
yang masih berhubungan dengan alam atau budaya. Edisi kali ini kami memang banyak menyorot produk anak negeri menjelang perayaan Kemerdekaan Negara Indonesia. Namun, kemerdekaan ini juga menyiratkan tantangan bagi para desainer dan insan kreatif di negeri ini untuk lebih mendalami bidangnya dan meningkatkan kualitas produknya. Jayalah negara kita, dan selamat berkreasi.
Sunthy Sunowo, MANAGING EDITOR
10
Ag u s t u s 2 0 1 6 / l i v i n g e tc i n d o n e s i a . co m
FOTOGRAFI (PROFIL) MELANIE TANUSETIAWAN LOKASI FOTO PROFIL PULLMAN JAKARTA INDONESIA.
JAKARTA KELAPA GADING Jl. Boulevard Barat Raya Blok XC 1 No. 7 Kelapa Gading - Jakarta +62 21 2957 8600 HAYAM WURUK Jl. Hayam Wuruk No. 77 Jakarta - 11160 +62 21 6231 1260 KEMANG Jl. Kemang Raya No. 31 Jakarta Selatan - 12550 SURABAYA Jl. Pahlawan No. 2 Surabaya, Jawa Timur - 60174 +62 231 5353 607 MEDAN Jl. Krakatau No. 88 D - E Medan - Sumatera Utara - 20239 +62 61 8003 3179
www.milantiles.com
AGENDA SHOPPING / NEWS / PEOPLE / DESIGN / EVENTS / TREATS
Vio Gallery, brand lokal yang berbasis di Bali ini memfokuskan pada lampu bohlam bergaya vintage, industrial, nostalgic. Banyak pilihan desain pada lampu bohlamnya dan terdiri dari berbagai jenis lampu, mulai dari lampu gantung, dinding, meja, sampai lantai. Livingetc menyukai kreasi unik brand yang berdiri sejak 2014 ini, seperti lampu dinding yang diletakkan pada sepeda, Rp 720.000. (viogallery.com)
CALL THE SIX
Label lokal yang terdiri dari seniman-seniman Bandung berbakat, UMA Design, mencoba mengeksplor material marmer menjadi sesuatu yang memiliki nilai seni pada koleksi-koleksi mereka. Tray atau baki dari marmer ini misalnya, terinspirasi permukaan bulan. Bentuk heksagonal sendiri berasal dari Yunani, hex ‘six’. Tray Hexa, Rp 450.000/buah. (instagram.com/umadesign.id)
WOODEN MADE
Lima arsitek yang tergabung dalam label furnitur Indonesia, Kayou (berdiri tahun 2015), memperkenalkan Satoo sebagai seri pertamanya, yang terdiri dari kursi, meja, hingga barang perlengkapan dapur dan alat tulis. Koleksi yang terbuat dari kayu jati, sonokeling, dan mindi ini memiliki karakter desain tersendiri dan memiliki penamaan yang terinspirasi dari tokohtokoh wayang. Mulai dari Rp 1.100.000 untuk Yasa Ladder, rak berbentuk tangga. (kayou.co.id)
12
Ag u s t u s 2 0 1 6 / l i v i n g e tc i n d o n e s i a . co m
LOVES
FOTOGRAFI (SETTING RUANG KELUARGA) DOK. KAYOU, (TRAY) UMA DESIGN, (LAMPU DINDING & MEJA) VIO GALLERY
REBUILD MEMORIES
AGENDA / NEWS
Snow & Sand
Gobi Mug terinspirasi dari warna Gurun Gobi yang diselimuti salju namun masih memiliki unsur warna pasir di dalamnya. Gelas keramik buatan tangan ini dapat ditemukan di Motif Made yang tokonya terletak di daerah Cipete, Jakarta Selatan. Label yang berdiri sejak tiga tahun lalu ini juga menyediakan produk handmade lainnya yang merupakan kolaborasi antara desainer, kriyawan, serta pengrajin lokal Indonesia. Rp 183.000/buah (motiffmade.com)
COOL FEET
Produk lokal yang yang showroom-nya terletak di Kemang, Jakarta Selatan ini memiliki latar belakang sebagai produsen furnitur yang biasa melayani market di Eropa dan Australia. Bastiaan Spil, sang pendiri Elements yang berasal dari Belanda menggabungkan material kayu, rotan, bambu sampai kuningan dari Indonesia dengan keterampilan pengrajin lokal. Selain Crane Standing Lamp berkaki tiga ini, juga terdapat pilihan furnitur dan aksesori dengan harga bersaing. Rp 1.150.000. (elementsconcept.com)
COUNTRY SCENE
Berawal dari kegemaran pemilik showroom, yang menyukai furnitur bergaya country dan vintage, kini berdirilah showroom Moje Natural di biangan Jagakarsa, Jakarta Selatan. Di bawah arahan Theresia, produk baru dapat disulap berkesan tua. Furnitur-furnitur ini dapat dipadupadankan dengan gaya apa saja, bahkan sebagai aksentuasi bagi interior bergaya modern dan etnik ringan sekalipun. (moje-natural.com)
VINTAGE FLAVOUR
Pencinta gaya vintage pasti akan menyukai bangku sofa dari Seruni Living ini. Bangku yang di-print dan terbuat dari berbahan kulit sintetis dengan kerangka besi ini sangat menarik dengan motif playful. Seruni Living selain menghadirkan produk lokal berupa furnitur, juga aksesori seperti hiasan dinding, dan sarung bantal dengan motif menarik. Spons Sofa, Rp 3.000.000. (seruniliving.com) 14
Ag u s t u s 2 0 1 6 / l i v i n g e tc i n d o n e s i a . co m
FOTOGRAFI (SETTING ARTWORK) DOK. LISA SARAH/PRESS LOFT, (LENTERA) PURIARTHA, (PIRING) THE OAK ROOM/ PRESS LOFT, (LAMPU LANTAI) M. NUHRIZAL
LOVES
AGENDA / NEWS
GREAT DIY!
Berbagai hasil kerajinan dari teknik decoupage kini sedang menjadi tren. Decoupage yang berasal dari bahasa Prancis “découper” merupakan kerajinan yang memerlukan potongan bahan (biasanya kertas) yang ditempel pada objek lalu dilapisi dengan beberapa lapis pelitur. Vintageous menyediakan bahan-bahan craft untuk decoupage, scrapbook, card. Anda pun dapat membuat pajangan dinding, nampan pandan, hingga wadah kaleng kreasi sendiri. (instagram.com/vintageous.home)
COMFORT AND STYLE
Menginjak tahun ke-10 ini menjadi tantangan bagi Arbor & Troy mempertahankan konsistensi sebagai lini furnitur yang mengedepankan “comfort and style” di tengah maraknya pemain baru furnitur yang kini bermunculan. Tema MidCentury dengan keutamaan material kayu, menjadi highlight dalam koleksi Arbor & Troy di tahun ini, misalnya saja seperti yang terlihat pada Peter Dining Table dan Florence Dining Chair di gambar. (arborandtroy.com)
Livingetc menyukai perpaduan warna kursi ayunan koleksi Katran dari Sahil Bagga & Sarthak Sengupta ini. Mengandalkan keterampilan tangan masyarakat India, karya-karya Sahil & Sarthak memang sungguh menarik. Hang Rickshaw yang terbuat dari jalinan tali-temali katun memiliki shade yang melindungi dari paparan matahari dan hujan. (sahilsarthak.com)
LOVES
CUTE & SOFT
Memfokuskan untuk membuat soft toy edukatif untuk anak-anak, Noox Designs yang jalur pendistribusiannya tersebar di Jakarta, Bali, dan Kuala Lumpur ini juga menjadi salah satu alternatif pilihan untuk mencari mainan sekaligus bantal untuk si kecil. Selain Soft Toy Macet, Rp 115.000 dan Big Pilllow Angkot, Rp 250.000, Noox Designs juga menawarkan produk lainnya, dari gantungan kunci, kartu pos, kartu ucapan, dan notebook. (nooxdesigns.com) 16
Ag u s t u s 2 0 1 6 / l i v i n g e tc i n d o n e s i a . co m
FOTOGRAFI (SETTING RUANG MAKAN) DOK. ARBOR&TROY, (SOFT TOY) NOOX DESIGNS, (KURSI AYUN) SAHIL & SALTHAK, (ASBAK & PHONE CASE) PAYUGOODS
COLOURS MIND
AGENDA / NEWS
THE HERITAGE
Terinspirasi dari bangunan arsitektural urban, Vassa memberikan sentuhan yang memikat pada hunian Anda. Seri Vassa dari Vivere ini dirancang oleh desainer dan arsitek ternama di Indonesia, alm. Irvan Noe’man. Koleksi dari seri Vassa ini menampilkan detail desain yang menarik dengan teknik produksi berkualitas yang kemudian diinterpretasikan menjadi produk-produk kebutuhan ruang keluarga, ruang makan, serta kamar tidur. (viverecollection.com)
NATURAL OUTLOOK
Dynamic Details
Anda pasti tidak dapat membayangkan deretan meja yang terikat kaki-kakinya satu sama lain? Itulah yang terjadi pada Tangle Tables karya studio desain asal Jepang, Nendo untuk Cappellini. Struktur metal dengan lapisan coating finishing-nya yang matte membuat meja ini walaupun terlihat quirky, but at the same time it looks perfectly fine in any room. Tersedia dalam warna alami yang memikat antrasit, grey moss, putih dan terakota, dengan tiga ukuran yang berbeda. (cappellini.it)
FIRST GLANCE
Mulai dari area pribadi seperti ruang keluarga, ruang makan, dan kamar tidur hingga tempat umum seperti toko-toko dan fasilitas umum lainnya pasti memerlukan pencahayaan yang tepat. Oleh karena alasan itulah Nod tercipta. Studio desain asal Jepang, Design For Industry, merancang Nod yang terinspirasi oleh ide yang sederhana dari deretan lampu jalanan di perkotaan kemudian diterjemahkan menjadi karya yang fungsional dengan sentuhan elegan. (designforindustry.jp) 18
Ag u s t u s 2 0 1 6 / l i v i n g e tc i n d o n e s i a . co m
LOVES
FOTOGRAFI (LAMPU) DOK. DESIGN FOR INDUSTRY, (SETTING INTERIOR) DOK. VIVERE COLLECTION; (MEJA) DOK. CAPPELLINI; (KURSI) DOK. ALUR LIVING
Industri mebel di Indonesia patut bangga dengan adanya desainer-desainer muda berbakat di tanah air yang mampu mengembangkan dan mengangkat material dalam negeri menjadi sesuatu yang luar biasa. Salah satunya studio desain lokal Alurliving dengan salah satu karyanya Foxy Lounge Chair, kolaborasi yang apik dengan penggunaan rotan, kayu, dan besi sebagai material dasarnya yang didesain sangat unik namun terlihat elegan. Harga mulai dari Rp 3.312.000. (alurliving.com)
AGENDA / NEWS
ANIMAL PLAYGROUND
Hewan-hewan mungil ini akan menceriakan hari-hari Anda, tidak hanya untuk sekadar minum kopi bahkan untuk acara santai. Beginilah caranya bagaimana Tekuni Keramik menjamu kita dengan koleksi-koleksinya yang jenaka. Tekuni Keramik menyediakan berbagai produk yang unik mulai dari tableware, soft furnishing, stationery, hingga produk untuk bayi serta anak-anak. Berpusat di Bali, tepatnya di Ubud, founder Tekuni, Jesika Karina Tirtanimala, dulunya merupakan manajer produk desain dari Jenggala, dan dinobatkan salah satu LivingEtc Designer of the Year 2010 dan kini menjadi “biang keladi� di balik terbentuknya the LittleLoop Studio and Giftshop. (instagram/tekuni_keramik)
DELICATE SHAPE
FOTOGRAFI (SIDE TABLE) DOK. FSANIHARTO, (DAPUR) DOK.MODENA INDONESIA, (KURSI) DOK.PURELINE LIVINGI; (TEASET) DOK. TEKUNI KERAMIK
Desainer muda berbakat Indonesia, Michelle Nathania, yang cukup lama berkiprah di dunia interior desain membuat studio desain miliknya sendiri yang diberi nama Pureline Living. Karya-karyanya sebagian besar terbuat dari bahan material lokal seperti kayu dan rotan dengan desain yang modern sedikit bergaya kontemporer serta memiliki keunikan di tiap produknya, contohnya saja, Arco Chair. Koleksi terbaru dari Pureline Living, dengan desain kursinya yang mampu menopang kontur tubuh manusia, ergonomis dan terasa nyaman saat diduduki. (purelineliving.com)
LOVES
LIMITED EDITION
Brand yang menyediakan kebutuhan rumah tangga, Modena, beberapa waktu meluncurkan produk terbarunya yang diberi nama Maestro Chefs Limited Collection Gas Hob BH 1725 MC. Produk kompor ini merupakan edisi terbatas. Dan saat peluncurannya, Modena berkolaborasi dengan dua celebrity chef, yakni Chef Bara Pattiradjawane serta Chef Rinrin Marinka. Dan yang istimewa terdapat tanda tangan kedua chef tersebut yang disematkan pada produk kompor ini. (modena.co.id)
SHINY BALL
Sebuah karya dari brand lokal Saniharto yang kontemporer dan menarik. Bolla Side Table ini siap menghias hunian Anda. Desain yang unik dan tidak biasa dipadu dengan material table top-nya yang terbuat dari Macassar ebony veneer dan base polished brass ini membuatnya tampil istimewa. Meja ini dapat ditemui di showroom Saniharto di Kemang Selatan, Jakarta. (saniharto.com) l i v i n g e tc i n d o n e s i a . co m / Ag u s t u s 2 0 1 6
19
AGENDA / NEWS
FRESH INNOVATIONS
LOVES
RED & SEXY Melissa Sunjaya, Founder and Creative Director dari brand Tulisan, menggambarkan dunia fashion dengan cara yang berbeda. Di tiap koleksi, produk, dan barangnya mempunyai cerita di baliknya. Salah satunya Chemist Bag seri Embun warna Red Rumour ini, terinspirasi ide yang simpel dari sang desainer melalui kesehariannya. Merah, dan seksi, serta trendi menggambarkan tas yang penuh gaya ini. Rp 1.298.000. (tulisan.com)
SO MELLOW
Lo:ista yang menjadi salah satu brand furnitur ternama di Indonesia kembali meluncurkan produk impor terbarunya yakni Freesia ArmChair. Kursi dengan upholstery kulit berkualitas ini mampu menghadirkan suasana yang ceria di dalam ruangan. Karena desainnya yang stylish dan bergaya modern, Freesia menjadi kursi yang fleksibel, bisa diletakkan di ruangan mana saja pada hunian Anda. Rp 24.000.000. (loista.co.id)
20
Ag u s t u s 2 0 1 6 / l i v i n g e tc i n d o n e s i a . co m
FIRST ANNIVERSARY
Livingetc memberikan rekomendasi untuk Anda destinasi online yang menyediakan furnitur lokal dengan harga terjangkau yang beberapa saat lalu merayakan ulang tahun pertamanya, Fabelio. Showroom pertamanya berada di Jalan Panglima Polim V No. 52, Jakarta. Ketika Anda mengunjungi showroom Fabelio, Anda akan disuguhkan dengan produk-produk bergaya modern dengan sentuhan minimalis yang membuat tampilan hunian lebih cantik, dan satu lagi nilai plus produk-produk dari Fabelio ini mencerminkan keunikan, estetika, dan fungsi di setiap desainnya. (fabelio.com)
FOTOGRAFI (SHOWROOM) DOK. FABELIO, (MODULAR SOFA) DOK. DEDON;(MEJA) DOK. CAPPELLINI; (TAS) DOK. TULISAN; (ARMCHAIR) DOK. LOI:STA
Menggabungkan keahlian Dedon dengan teknik tradisionalnya dengan inovasi segar dalam teknologi weaving, menjadikan sistem modular tempat duduk ke tingkat yang belum pernah ada sehingga terciptalah Lou. Lou dirancang oleh Toan Nguyen desainer asal Prancis, yang merupakan seseorang yang sangat ahli di sistem modular dengan segala pengalamannya. Modul sofa Lou tersedia dalam berbagai bentuk, bisa diatur sesuka Anda. Lou cocok untuk diletakkan di area outdoor, karena materialnya yang tahan cuaca apa pun dan mampu beradaptasi di halaman yang sempit maupun luas. (dedon.de)
AGENDA / NEWS
SHADE OF BLUE
HouzDeco yang merupakan perusahaan interior berbasis di Indonesia tepatnya di Surabaya menawarkan produk-produk aksesori rumah dengan kualitas terbaik. Salah satu koleksi terbarunya, dirancang bernuansa tropis serta menciptakan atmosfer yang hangat pada rumah. Foto bawah dari kiri ke kanan; Vas Labu Burung Biru Rp 720.000; dan Vas Burung Biru Tinggi, Rp 570.000. (houzdeco.com)
FOTOGRAFI (SETTING) DOK. HOUZDECO; (KURSI) DOK. VITRA; (SEPATU) DOK. UP; (LAMPU MEJA) DOK. CATHERINE HADIBOWO/H.I.I NTERIOR STUDIO
LOVES
IT’S NOT WOOD!
Sekilas All Plastic Chairs karya Jasper Morrison untuk Vitra ini terlihat seperti kursi kayu klasik pada umumnya. Pemenang Best Product/Chair pada ajang Salone del Mobile Milan 2016 ini menggunakan material plastik pada dudukan dan sandarannya dalam dua tone warna menarik. Tak perlu khawatir, kursi ini didesain secara presisi untuk memberikan kenyamanan ekstra. Dan berkat bahannya, kursi ini cocok untuk indoor maupun outdoor karena ketahanannya pada air juga sinar matahari. (vitra.com)
SWAN DANCE
[Recycling] Desainer asal Inggris Kate Noakes menciptakan produk-produknya dari barang bekas dan ramah lingkungan. Salah satunya Button-Up Sideboard, laci rekondisi berbahan metal yang dihiasi motif menarik dengan gesso. Laci ini terlihat begitu elegan. “Tujuan saya ialah mengubah barang yang tidak disukai menjadi objek yang kembali diminati dan berguna,” jelasnya. (katenoakes.com)
Kesibukan dan hiruk-pikuk kota besar yang mengakibatkan stres menjadi inspirasi desainer Catherine Hadibowo menciptakan The Cloud of Emotion sebagai respons untuk memberi sentuhan elegan yang menenangkan pada sebuah ruang interior. Tak hanya fungsional, juga baik secara visual dan yang terpenting memiliki jiwa agar setiap orang yang melihatnya merasakan emosi yang sama, perasaan rileks yang sama. Lampu ini terbuat dari bulu angsa untuk kesan fluffy yang lembut, sehingga penggunanya dapat berkata, “I’m finally home”. (instagram.com/hi_interiorstudio)
l i v i n g e tc i n d o n e s i a . co m / Ag u s t u s 2 0 1 6
21
AGENDA / NEWS
LOVES
[Modest Look]
Desainer furnitur dan produk Taiwan, Kenyon Yeh, menghadirkan karya terbarunya yang berdesain simpel dan kontemporer dalam warna pop menarik. Slim Bookend berbeda dari bookend pada umumnya karena terdiri dari 2 bentuk dasar yang dapat Anda pasang dengan satu baut. Produk multifungsi berbahan metal dan kayu beech ini dapat digunakan untuk menata bukubuku atau membuat kertas-kertas yang berserakan di meja Anda lebih rapi. (supergoodthing.com)
SOLID WOOD
BIRDS OF PARADISE
Armchair Birds of Paradise dari Birbor bergaya Belgia tahun 1960-an diperbarui dengan padupadan fabric eksklusif: beludru Istanbul, wol Edinburgh, dan fabric Suzani dari Uzbekistan yang menjadi kunci desain. Motif ini sangat jarang, contoh burung merak dari tahun 1982 ini merupakan temuan yang penuh keberuntungan. Armchair yang dibuat secara handmade ini dapat menjadi tempat bersantai dalam nuansa hangat. (birbor.com)
UNIQUE SHAPE
Lingkungan yang berkelanjutan dan ramah menjadi hal terpenting bagi Ethnicraft dalam menciptakan produknya. Kini Ethnicraft mengenalkan produk terbarunya dari bahan kayu jati reklamasi: Teak Frame Sofa Side Table. Meja samping yang didesain secara presisi dengan karakter unik ini tampil sempurna untuk memberi sentuhan personal dalam ruang interior bergaya minimalis. (ethnicraft.co.id) 22
Ag u s t u s 2 0 1 6 / l i v i n g e tc i n d o n e s i a . co m
FOTOGRAFI (SETTING INTERIOR) DOK. ETHNICRAFT, (ARMCHAIR) DOK. BIRBOR, (BOOKEND) DOK. KENYON YEH, (PIRING & NAMPAN) DOK. KEMALA HOIME LIVING
Hadirkan aktivitas makan lebih spesial dengan piring dan nampan cantik dari Kemala Home Living. Dibuat dari kayu jati solid yang dihias dengan indah, material ini dikenal akan kekuatan dan daya tahan anti-airnya yang berkualitas. Terdiri atas beragam bentuk yang dapat dipilih atau koleksi untuk perlengkapan ruang makan Anda. Masing-masing Rp 250.000. (kemalahomeliving.com)
AGENDA / NEWS
CRESCENT COMFY
Desainer Filipina multitalenta Kenneth Cobonpue merancang koleksi Croissant dengan bentuk bulan sabit yang indah. Koleksi sofa yang dapat digunakan untuk area outdoor ini didesain dengan ergonomis dan sama seperti visualnya—nyaman! Sandarannya dibuat lembut hingga ke lengannya sehingga mendukung postur tubuh untuk relaksasi sempurna. (kennethcobonpue.com)
FOTOGRAFI (SETTING OUTDOOR & SOFA) DOK. KENNETH COBONPUE, (LA,PU GANTUNG) DOK. ONG CEN KUANG, (COFFEE TABLE) DOK. INTERLOOK, (VAS) DOK. RAINY SUNDAY/PRESS LOFT
[SIMPLY IKEBANA]
EMBRACE THE SUN
Interlook, sebuah perusahaan di bidang interior dan arsitektur yang berbasis di Bandung, mengenalkan produk terbarunya, coffee table Ravi yang dirancang dengan kayu dan metal pada kaki-kakinya. Diberi nama Ravi yang berarti ‘matahari’ sebab kebanyakan dari kita menyambut matahari (aktivitas di pagi hari) dengan menikmati secangkir kopi atau teh dan membaca koran atau majalah. Dengan meja berlapisnya, Ravi dapat menjadi meja untuk meletakkan cangkir serta majalah. Ravi yang multifungsi ini juga dapat menjadi side table. (interlook.co.id)
LOVES
SCOTLAND MEMOIR
Home Vase dari Rainy Sunday memudahkan Anda menata bunga dalam sebuah wadah. Dengan desain unik dan sederhana, vas yang terbuat dari aluminium ini dilengkapi lubang untuk menempatkan batang bebungaan dengan sempurna, dan menjadikan bunga Anda tersusun indah seperti ditata sang profesional. (rainysunday.com.au)
Kami tak pernah berhenti mengagumi karya Budiman Ong dalam menciptakan karyakaryanya yang atraktif dengan material alam. Salah satu lampunya, Thistle, ia desain dari inspirasi bunga nasional Skotlandia dengan seni origami dan menggunting kertas. Hadir dalam dua tipe, floor lamp dan pendant lamp, koleksi ini menjadi memori sang desainer akan keindahan Skotlandia. Pola geometris pada kap lampunya menciptakan permainan cahaya serta bayangan menarik dan dinamis. (ockdesigns.com)
l i v i n g e tc i n d o n e s i a . co m / Ag u s t u s 2 0 1 6
23
AGENDA / TREND
Apa yang terbersit di pikiran Anda ketika melihat motif geometris? Kebanyakan orang bilang motif ini cenderung kuno dan kaku, tapi tidak dengan salah satu koleksi Pre-Spring 2017 dari Issey Miyake. Mereka membuat permainan motif geometris terlihat begitu cantik dan atraktif. Apalagi didukung kolaborasi dengan warnawarna yang cerah. Anda akan menemukan satu inspirasi lagi bahwa harus “berani� memadupadankan motif geometris, tidak hanya pada busana yang dipakai, bahkan aksesori, seperti tas, anting-anting, dan sepatu dengan motif geometris pun mampu membuat diri Anda terlihat sempurna. Semuanya itu didukung dari brand internsional seperti Dune, Oliver Bonas, The Glasgow School of Art, sementara produk lokal tak kalah bersaing kualitasnya seperti Tulisan. Tidak ketinggalan untuk hunian Anda agar lebih menarik dengan padanan motif geometris pada ornamen meja, karpet, lampu gantung, meja samping yang semuanya itu bisa didapatkan dari brand HomeSense, Cuckooland, FermLiving, Urbanara, dan Oliver Bonas.
Ka rp
et B pri alleb ce by y, Urb req a ues nara , t
Lam pu me gan rah tun ma g In d Rp rsala,C ustr ial 1.03 u 8.4 ckoo warn lan 00 a d,
Lu na Ru Tot mo e s ur, eri Tu Ter lisa bit n, Rp warn 1,0 a 98 Red ,00 0
An tin The g-an Gla ting sgo ora nye w Rp Scho Trian 1.60 ol o g 0.0 f Ar le Ho o tS 00 hop p, ,
Cin Bo cin A nas , pr thena , ice by Olive req r ues t Ka lu
ng T Oli oni A ver n Bo gular nas , Rp Shap 49 es Kh 3.0 00 aki,
Orn
am
Ru n 20 way d 17, pri ari Is ce s by ey M req iya ues ke, Ko t le
en
Ge om Rp etric 60 .00 , Hom 0 eS
ens
ksi
Pre
Sp
rin
g
Ba Rp ntal 86 Ma 2.0 ya 00 Ora ny e, Fe r
m
Liv
ing
Me
ja M
,
eta
llic H Rp exag 3.5 on, 00 O .00 liver 0 Bo
nas
,
Heeled Sandals, Dune, Rp 1.320.000 24
Ag u s t u s 2 0 1 6 / l i v i n g e tc i n d o n e s i a . co m
e
TEKS & RISET FOTO DINDA BESTARI; (RUNWAY )DOK. ISSEY MIYAKE; (SEPATU, KALUNG, ANTING-ANTING,ORNAMEN,MEJA, CINCIN) DOK. PR SHOTS; (KARPET, LAMPU GANTUNG), DOK. PRESS LOFT;(ANTING-ANTING) DOK. ANTHROPOLOGIE; (TAS) DOK. TULISAN; (BANTAL) DOK. FERM LIVING
GEOM STRIKES
DESIGN / STYLE
DEEP BUTTON
TEKS DAN RISET EDITOR ARISA IMANDARII; FOTOGRAFI DOK LOAF/PRESSLOFT
Desainer Tim dari Loaf, Paul & Andy, di Long Eaton, Inggris. Detail Kursi nyaman yang dibuat handmade berdasarkan order, dengan fabric dari bahan beludru dan kerangka kayu beech solid bergaransi 10 tahun. Latar Belakang Kursi nyaman ini dinamai dari salah satu pemenang kompetisi brilian, Flump. Rasakan dudukan yang empuk dan sandaran dengan detail deep-buttoned yang menjadikan tampilan kursi ini begitu klasik. Dibuat dengan kerangka kayu beech solid dan kaki-kakinya dari kayu ek mentah, dibalut dengan fabric Thatch dalam warna dusty. Flump dari Loaf begitu terlihat elegan dan membuat relaksasi Anda di rumah lebih nyaman. (loaf.com)
l i v i n g e tc i n d o n e s i a . co m / Ag u s t u s 2 0 1 6
25
LIVINGETC / PROMOTION
JAKARTA PR PERTY WEEK Coming Soon!
Rumah123.com Part of iProperty Group - REA Group
For further info please contact: marcomm@rumah123.com 26
M e i 2 0 1 6 / l i v i n g e tc i n d o n e s i a . co m
LIVINGETC / PROMOTION
TRUSTED EXHIBITION Pameran properti Rumah123.com di Gandaria City untuk para pemburu rumah idaman.
K
ehadiran pameran pro perti tak ayal lagi sangat membantu semua lapisan masyarakat untuk menemukan rumah impian sesuai dengan budget dan kebutuhan masing-masing. Seperti acara “Mandiri Festival Properti Indonesia� yang baru-baru ini diadakan oleh situs properti nomor satu di Indonesia, Rumah123.com yang merupakan hasil kerja sama dengan Bank Mandiri. Pameran properti yang bertempat di Main Atrium Gandaria City, Jakarta Selatan, dan berlangsung sejak tanggal 16 sampai 22 Mei 2016 ini mendapatkan antusiasme yang besar dari para pengunjung. Sebelumnya, roadshow Mandiri Festival Properti telah diadakan di Surabaya dan Bandung. Country General Manager Rumah123.com, Ignatius Untung, mengatakan, acara di Jakarta ini akan lebih semarak lagi dari dua kota sebelumnya ka-
rena masyarakat mendapat berbagai macam pilihan hunian dari berbagai developer ternama. Untuk yang tidak dapat mengunjungi langsung ekspo di Gandaria City ini, Anda dapat melihat via online melalui Rumah123.com. Dalam kesempatan ini Bank Mandiri menawarkan program pembiayaan spesial yang akan sangat membantu konsumen yang ingin mendapatkan rumah. Senior Vice President Consumer Loans Group Bank Mandiri, Harry Gale, mengatakan penawaran program pembiayaan yang menarik, antara lain suku bunga 8,5% p.a. fixed selama lima tahun. Melaui acara ini diharapkan dapat memperkuat ekspansi ke pasar Kredit Kepemilikan Rumah (KPR) dan dapat mendongkrak pemasaran Mandiri KPR, khususnya promo suku bunga murah. Sejumlah proyek pengembang tepercaya seperti Bintaro Jaya, Bin-
taro Pavillion, Citra Gran Cibubur, Citra Indah, Citra Lake Sawangan, Citra Raya, Clover Hill Residence, Condominium The Accent, Dramaga Cantik, dan Duta Putra Land turut berpartisipasi dalam pameran ini. Selain itu, Anda juga dapat menemukan deretan proyek pengembang lainnya, di antaranya seperti Eureka Bali, Graha Raya, Grand Mekarsari Residence, HK Realtindo, Metland Cyber City, Metland Kaliana Apartment, Metland Transyogi, Paradise Resort, Regina Realty, Roseville Soho & Suite, Synthesis Residence Kemang, The Ayoma Apartment, dan Wangsarajasa.
l i v i n g e tc i n d o n e s i a . co m / Ag u s t u s 2 0 1 6
27
AGENDA / SHOPPING
ALL ‘BOUT CHAIR
Armchair Drum, Cappellini, price by request
Lounge Chair Telo, Cappellini, price by request
Kursi Herman, Ferm Living, price by request
28
Ag u s t u s 2 0 1 6 / l i v i n g e tc i n d o n e s i a . co m
Armchair NORR11 Mammoth Fluffy, Houseology, price by request
Lounge Chair Jabu, Studio Bahen, Rp 3.950.000
Kursi Tulu, karya Kazuhide Takahama untuk Cassina, price by request
Kursi Lukis, karya Abie Abdillah untuk Cappellini, price by request
Kursi Corner, Daisuke Kitagawa untuk Design For Industry, price by request
Kursi Cabbage, karya Nendo untuk Issey Miyake, price by request
TEKS & RISET FOTO DINDA BESTARI FOTOGRAFI SEARAH JARUM JAM DARI KIRI ATAS DOK.CAPPELLINI; DOK PR.SHOTS/HOUSEOLOGY; DOK. CAPPELLINI; DOK. DESIGN FOR INDUSTRY; DOK. MASAYUKI HAYASHI; DOK. CASSINA; DOK. FERM LIVING; DOK. CAPPELLINI; DOK. STUDIO BAHEN
Livingetc memberikan rekomendasi kursi berdesain unik dengan kenyamanan yang menjadi prioritas utama
AGENDA / SHOPPING
MADE WITH POTTERY TEKS & RISET FOTO DINDA BESTARI FOTOGRAFI SEARAH JARUM JAM DARI KIRI ATAS DOK. PRESS LOFT/INDIE ART& DESIGN; DOK. PRESS LOFT/INDIE ART& DESIGN; DOK. PRESS LOFT/BARNABY &CO.; DOK. PRESS LOFT/YELLOW OCTOPUS; DOK. PORTRAIT COMMUNICATIONS/JONATHAN ADLER; DOK. HOUSEOLOGY/TOM DIXON; DOK. POLKAA; DOK. PRESS LOFT/SISTERS GUILD; DOK. PORTRAIT COMMUNICATIONS/JONATHAN ADLER
Percantik lemari Anda dengan koleksi aksesori keramik yang unik pilihan kami
Botol Braid Fairy Floss Pink, indie art & design, Rp 290.000
Stoples Pineapple pink karya Rice Dk, Sisters Guild, Rp 528.000
Vas Silapegi, Polkaa, price by request
Botol Sea Anemone abu-abu, indie art & design, Rp 260.000
Stoples Georgia Jonathan Adler, price by request
Vas pastel Grid, Tom Dixon, Rp 2.111.000
Vas Cork & Copper, Barnaby & Co. , Rp 510.000
Stoples Doctor Who Tardis Light & Sound, Yellow Octopus, AUD Rp 470.000
Vas Muse I-Scream, Jonathan Adler, price by request
l i v i n g e tc i n d o n e s i a . co m / Ag u s t u s 2 0 1 6
29
miami N ICE David merancang apartemen Floridanya dengan warna-warna koktail dan gaya pop-art untuk merefleksikan dinamika hidup di tepi pantai. Fotografi ⁄ Matthew Williams 30
Ag u s t u s 2 0 1 6 / l i v i n g e tc i n d o n e s i a . co m
*
Teks ⁄ Andréa Childs
* Alih ⁄ Bahasa Mario Bima
HOMES / ETC
HOME PROFILE
PEMILIK David Stark, seorang produser acara dan rekannya, Migguel Anggelo, performer dan seniman. PROPERTI Tiga lantai apartemen di Miami. Memiliki ruang yang terbuka untuk living room, ruang makan, dan dapur, kemudian kamar tidur utama dengan kamar mandi di dalam. Kamar tidur tamu dan kamar mandi serta WC, selain itu terdapat teras luas dengan dapur di ruang luar.
LI V ING A R E A
Warna-warna cerah menandai setiap ruang dengan tirai, kaktus, dan warna hijau yang menjadi signature David. Get the look Gorden adalah kain Lokki dari Marimekko. Coffee table dengan “lift-on� kayu dibuat oleh David, adalah dari ABC Carpet & Home. Kerajinan kaktus kertas dibuat oleh Corrie Hogg. Kursi korek api SEBELAH (ditemukan di kamar tidur utama), adalah karya Migguel Anggelo.
l i v i n g e tc i n d o n e s i a . co m / Ag u s t u s 2 0 1 6
31
S
aya menginginkan rumah pantai yang banyak mendapat sinar matahari, ceria. Anda bisa duduk di sofa dengan baju renang dan meletakkan kaki di coffee table,” jelas David Stark tentang apartemen Miaminya ini, rumahnya di Florida (dia dan rekannya Migguel membagi waktu mereka antara di sini dan apartemen di Brooklyn.) “Saya sangat cinta New York, tetapi saya tidak suka musim dinginnya, jadi tempat ini kami anggap sebagai kehangatan dan ketenangan untuk melarikan diri dari musim dingin. Tetapi, kemudian saya merasa betah sepanjang tahun. Di sini terasa glamor, sebuah pendekatan tropis di New York. Badan langsung rileks ketika naik pesawat menuju ke sini.” David adalah salah satu produser acara terkenal di Big Apple, orang yang tepat untuk menyelenggarakan pesta. Untuk acara pesta Huffington Post, dia mendesain laptop raksasa yang bisa menyampaikan semua pesan Twitter untuk 3.000 tamu. Untuk Perayaan Metropolitan Opera yang ke-125, dia menggantungkan jadwal program teater di langit-langit, dalam Gala Penggalangan Dana untuk anak-anak, dia menghadirkan pohon tinggi dilapisi post it. Ada showmanship di ruang privatnya (seperti kaktus putih besar), tetapi dibuat lebih santai, suasana yang nyaman untuk keseharian. “Lebih sulit untuk menciptakan pengaruh untuk diri sendiri,” jelasnya sambil tertawa. “Sebuah acara akan lebih teatrikal dengan keputusan desain yang saya buat dalam enam jam dibandingkan untuk 10 tahun di rumah sendiri. Sebenarnya tujuannya sama, hanya saja strateginya berbeda. Saya ingin menciptakan lingkungan yang berbeda dari yang lain, dengan banyak hal menarik yang tidak bisa dilihat secara semua bersamaan. Di satu sisi tentang hasrat dan mimpi dan di bagian lain tentang arsitektur. Saya mengikuti bagaimana ruang per ruang itu sendiri.” Apartemen dengan dua kamar tidur yang dibangun delapan tahun lalu di Miami Bayside (para turis biasanya pergi ke pantainya). David datang saat pembangunan hampir selesai sehingga bisa memilih. “Saya suka dengan terasnya yang berada di sudut. Apartemen ini memiliki pengalaman ruang dalam dan luar.” Dari awal, David sudah sangat yakin bahwa huniannya akan terlihat sangat berbeda daripada milik tetangganya. Ada tampilan di Miami yang didapat dari desain Philippe Starck untuk Hotel Delano. Semuanya dari sheer drape putih. Saya lantas membawa warna-warna dan kultur pantai. Apartemen Miami ini harus berbeda dari rumah di New York. “Rumah New York lebih kalem, didekorasi dengan warna abu-abu, krem, dan ivory. Kesannya lebih kasual, pelapis sofa dari bahan seperti handuk. Saya tidak bisa mencuci bahan-bahan di New York dengan mesin cuci. Yang tetap sama adalah proporsi, layering, dan tekstur. Seperti memakai pakaian berbeda untuk acara yang berbeda pula. Rumah saya memiliki dandanan yang berbeda.” Di Miami, awalan yang dilakukan adalah menggunakan bahan Marimekko untuk tirai di ruang utama. Deckchair stripes dengan penambahan squiggle. “Warna hijau kadal itu adalah ciri khas saya,” jelas David. “Namun, saya juga cukup lama berpikir untuk menentukan apa padanan warna lantai yang seperti pasir pantai. Warna netral dan dinding putih mengurangi kesan warna cerah terlihat terlalu heboh.” Tidak semua Day-Glo dan technicolour. Ada ruang di belakang ruang makan dan di antara dua kamar yang dicat warna cokelat tua hampir hitam. “Saya selalu percaya bahwa setiap rumah harus memiliki ruang hitam,” jelasnya. ”Hal itu membuat ruang yang terang menjadi lebih terang dan transisi di antaranya menjadi lebih dramatis.” David mengakui bahwa dia yang menentukan rancangan rumahnya, tetapi koleksi seni Migguel seperti kursi dari pegs, semakin menguatkan tampilan yang ada. “Saya menata ruangnya dan dia menambahkan elemen yang membuatnya jadi spesial,” jelas David. “ Rumah kami seperti kolase. Dimulai dengan ide besar tetapi selalu ada hal baru yang menarik untuk dihadirkan.”
32
Ag u s t u s 2 0 1 6 / l i v i n g e tc i n d o n e s i a . co m
RUA NG K ELUA RGA
HOMES / ETC
“Saya sangat menyukai open layout,” jelas David, “di New York kami tinggal di ruang yang cukup terbatas, sehingga saya tertarik dengan alur sirkulasi dari ruang ke ruang dan hubungannya dengan ruang luas.” Sofa dilapisi dengan bahan handuk, sehingga David dan Migguel bisa bersantai dengan memakai celana pendek. Get the look Sofa dari ABC Carpet & Home. Sofa serupa dapat ditemukan di Vinoti Living. Bantal kaktus dibuat oleh Corrie Hogg. DETAIL Sarang burung dicat warna citrus yellow seperti memiliki fungsi baru sebagai tempat penyimpanan keramik. Di sebelahnya adalah kursi karya Migguel yang dilapisi oleh ribuan pins. Get the look Temukan sarang burung antik di eBay.
l i v i n g e tc i n d o n e s i a . co m / Ag u s t u s 2 0 1 6
33
HOMES / ETC
HOME TRUTHS
Kekuatan superpower apa yang ingin Anda miliki? Di antara kepandaian yang luar biasa dan kemampuan menyembuhkan. Ketakutan terbesar? Saya tidak tahu, tetapi saya tidak suka tupai. Tips untuk pesta yang terbaik? Tuan rumah yang baik berusaha untuk saling mengenalkan tamu-tamunya dan membuat obrolan terus berlangsung. Deskripsikan gaya Anda dalam tiga kata! Fearless, refined, dan playful. Buku Favorit? Alice’s adventures in Wonderland. Siapa yang akan memainkan diri Anda di film tentang hidup Anda? Kata Migguel, Kevin Spacey.
34
Ag u s t u s 2 0 1 6 / l i v i n g e tc i n d o n e s i a . co m
HOMES / ETC
“Saya tak pernah terburu-buru untuk menyelesaikan sesuatu karena akan ada hal lain yang menarik untuk ditambahkan. Hunian harusnya hidup dan ruangnya berevolusi.”
RUA NG M A K A N
Seringnya David dan Migguel makan di teras, tetapi meja dari anyaman metal ini juga digunakan di hari-hari yang dingin. Get the look Meja Heaven karya Jean-Marie Massaud untuk Emu. Kursi hijau karya Hans J Wegner untuk Carl Hansen & Søn.
DA PUR
Unit dapur dan island sudah ada ketika David pindah kemari. Dia menambahkan elemen grafis wallpaper ungu dan karya seni buatan sendiri. Saat ini efeknya jauh dari minimal. Get the look Bar stool dari Design Within Reach. Lampu meja Fontana dari Fontana Arte.
DETA IL DA PUR
“Saya mengumpulkan kaleng ini untuk pop up store yang kami buat untuk Target,” jelas David. “Setiap rasa melambangkan kerja sama antara Target dengan desainer yang telah dilakukan selama ini.” Get the look Kabinet stainless-steel karya David, dibuat khusus oleh supplier restoran di New York. l i v i n g e tc i n d o n e s i a . co m / Ag u s t u s 2 0 1 6
35
HOMES / ETC
“Gaya saya berasal dari ketertarikan pada karya tangan, sensasi tekstur, layering, dan proporsi dari dalam hati saya.”
K A M A R TIDUR UTA M A DETA IL
“Migguel menambahkan sentuhan istimewa dengan menambahkan karya seninya ke dalam dekorasi,” tutur David. Get the look Kursi korek api adalah karya Migguel Anggelo.
K A M A R TIDUR UTA M A
Dekorasinya diturunkan dengan mengambil warna dari lautan dan langit pantai Miami, lewat hijau dan hitam di tirai. Get the look Bahan gorden adalah Kaakaopuu dari Marimekko. Lampu raksasa Original 1227 dari Anglepoise. Ceiling fan dari Design Within Reach.
36
Ag u s t u s 2 0 1 6 / l i v i n g e tc i n d o n e s i a . co m
lifestyleetc.co.uk / June 2016
<#B#>
HOMES / ETC
K A M A R TIDUR UTA M A
Santai dan suasana liburan dihadirkan di seluruh ruang di apartemen ini seperti yang terlihat dengan adanya dekorasi dari post it di dinding untuk menciptakan ruang yang personal. Get the look Meja dari West Elm. Temukan yang serupa di Vinoti Living.
l i v i n g e tc i n d o n e s i a . co m / Ag u s t u s 2 0 1 6
37
HOMES / ETC
Pesan dari David dan Migguel di papan atas tempat tidur memberikan sambutan hangat kepada teman dan keluarga yang datang menginap. Get the look Bahan gorden adalah Kivet dari Marimekko. Sepraidari Pottery Barn. Ceiling fan dari Design Within Reach. Meja dari Ikea. Lampu meja karya Ilse Crawford untuk Wästberg.
LIVINGETC LOVES
Teras yang besar yang berukuran dua kali area apartemen dengan tanaman tropis yang mewah dan menciptakan iklim mikro yang nyaman. Warna surfer-sytle day-glo yang memberikan kesan baru pada interior yang terinspirasi pinggiran pantai. Atmosfer liburan dan aksesori rumah yang fun dan menyenangkan. Post it note art, kaktus artifisial, dan tentu saja telur goreng dari plastik. Perpaduan pola ala Disco, semua polkadot, garis-garis, dan squiggle yang membentuk layer dengan latar yang polos. 38
Ag u s t u s 2 0 1 6 / l i v i n g e tc i n d o n e s i a . co m
TER A S
Tumbuhan yang tinggi dan berdaun tebal membuat tempat ini seperti surga. “ Saya mau rumah di Miami ini sejak dulu dan ketika saya lihat teras ini, saya tahu telah menemukan apa yang saya cari selama ini,” tutur David. “Ukurannya yang lebih luas daripada apartemen adalah persembunyian tropis saya dari New York.” Get the look Kursi kupu-kupu kuning karya Jorge Ferrari-Hardoy dari Circa50. Hammock dari Venezuela.
DENAH
RUANG HIJAU
RUANG HIJAU R. HIJAU
K A M A R TIDUR TA MU
HAMMOCK
TERAS RUANG KELUARGA TERAS
TERAS
RUANG MAKAN
KAMAR TIDUR TAMU K.MANDI
DAPUR R. HIJAU
DAPUR
R. HIJAU
EN SUITE WC
KAMAR TIDUR UTAMA
HOMES / ETC
IDEAS TO STEAL MIAMI NICE KEY FEATURE Instalasi seni Menyusun kaleng sup Andy Warhol’s iconic Campbell’s soup. David menciptakan tatanan ini untuk acara perusahaan. Untuk menciptakan hal yang sama di rumah, tidak membutuhkan orang produksi, hanya pengulangan. Tema di balik karya Warhol ini adalah bidang putih. Lalu tambahkan benda lokal dalam tatanan simetris. Berpikir di luar kaleng sup, botol wine, mainan vintage, piggy bank. Terserah Anda bagaimana mengisinya.
RISET DINDA BESTARI; FOTOGRAFI (HAMMOCK) DOK. PR SHOTS/AMARA; (KURSI) DOK. PRESS LOFT/ONE WORLD TRADING COMPANY; (PENDANT LAMP) DOK. PR SHOTS/CUCKOOLAND; (SOFA) DOK. PRESS LOFT/OFICINA INGLESA; (VAS) DOK. PRESS LOFT/EINRICHTEN-DESIGN.DE
KEY SURFACES
DARI KIRI Wallpaper Savine P615/08, Designers Guild di Lexa Home, price by request; Cat emulsi matt Blue Ashes, Fired Earth, Rp 658.000 untuk 2,5l; dan Campuran katun-linen Lohko 120487, Scion di Goodrich Global, price by request
KEY PRODUCTS
Hammock Bloomingville Hitam Putih, Amara, Rp 1.230.000
Pendant Lamp Industrial Kuning, Cuckooland, Rp 3.000.000
Kursi Makan Cross Back,One World Trading Company, Rp 3.500.000
Sofa Blenheim, Oficina Inglesa, price by request
Vas Serax Marie Kaktus, einrichten-design.de, Rp 610.000
RISET FOTO / FIVI ANJARINI l i v i n g e tc i n d o n e s i a . co m / Ag u s t u s 2 0 1 6
39
*
Fotografi ⁄ Paul Raeside Stylist ⁄ Jo Bailey Alih Bahasa ⁄ Arisa Imandari
*
THAT ’70s SHOW Tahun ini desain retro kembali
menginspirasi lewat bentuk yang hip, curvy, dan dengan sentuhan California yang nyaman
Ketika merayakan perjamuan minum, dekor troli minuman dengan decanter yang chic, ditambah detail ukiran elegan. Decanter Trafalgar, David Linley, Rp 9.613.500. Pajangan Nanas, John Lewis, Rp 732.500. Vas, Zara Home, Rp 366.000. Troli Brewer, Abigail Ahern, Rp 5.859.500. Gambar Louis Vuitton Bunny Ears karya Tanya Ling yang dibingkai, Fashion Illustration Gallery, Rp 7.324.500. Wallpaper Briquette Grey, Graham & Brown, Rp 274.500 per rol. 40
Ag u s t u s 2 0 1 6 / l i v i n g e tc i n d o n e s i a . co m
SHOPPING / ETC
Ciptakan refleksi Laguna Beach dengan cermin-cermin metal curvy ini. Padukan tema warna laut dengan karpet bermotif geometris. Cermin Lamour, Graham and Green, Rp 9.064.000 per cluster. Wallpaper Briquette Grey, seperti sebelumnya. Bench Giacometti, Porta Romana, Rp 44.166.000. Runner Refraction Light, Paul Smith untuk The Rug Company, Rp 41.767.500. Tas rucksack, Toast, Rp 5.035.500. Tali skipping LED, The Conran Shop, Rp 1.373.500. Sepatu roda Quad, skates.co.uk, Rp 1.097.500. Gelas Sipper, Urban Outfitters, Rp 256.500. l i v i n g e tc i n d o n e s i a . co m / Ag u s t u s 2 0 1 6
41
Sebuah furnitur ikonis dari dudukan tahun 1970-an, sofa ini mengundang Anda untuk bersandar dan rileksâ&#x20AC;&#x201D;lapisannya dari beludru lembut dalam warna biru laut yang menenangkan layaknya Lautan Pasifik. Sofa Togo, Ligne Roset, Rp 41.602.500. Kursi goyang Licce, The Conran Shop, Rp 82.399.500. Meja kopi Mr Zheng, Lema, Rp 15.070.000. Gelas karton, Tiger, Rp 18.500 untuk 10. Botol Mega, House Doctor di Amara, Rp512.500. Karpet Flokati, Habitat, Rp 8.240.000. Floor lamp Chicago, Made.com dengan Livingetc, Rp 3.461.000. Gitar Gibson, mulai Rp 339.821.500 untuk 1; Sola fuzzbox, Rp 7.355.500; dan lead, Rp 165.500, semuanya dari Macariâ&#x20AC;&#x2122;s. Bola cermin, DZD, masing-masing mulai Rp 608.500. Bench Giacometti, sama seperti sebelumnya. Tas Prism, Bao Bao Issey Miyake di The Conran Shop, Rp 14.563.500. Lukisan Sun Setting on Palm Springs karya Stephen Abela di kanvas, artfinder.com, Rp 8.756.500. Wallpaper Briquette Grey, seperti halaman sebelumnya. 42
Ag u s t u s 2 0 1 6 / l i v i n g e tc i n d o n e s i a . co m
SHOPPING / ETC
Beri tampilan dekade â&#x20AC;&#x2DC;70-an dengan motif geometris trendi. Paduan marmer dan kuningan yang anggun pada meja menjadikan ruang terkesan elegan. Meja aksen Canaan, Rp 30.417.000; dan karpet Peter, Rp 51.340.000, keduanya dari Jonathan Adler. Armchair Tired Man, by Lassen di Twentytwentyone, Rp 47.911.500. Bantal motif macan tutul, Biba di House of Fraser, Rp 516.000. Gambar Missoni S/S 1991 karya Gladys Perint Palmer yang dibingkai, Fashion Illustration Gallery, Rp 7.374.000. Skateboard, Nudie Boards, masing-masing mulai Rp 5.161.500. Di teras: pohon palem kelapa artifisial, Out There Interiors, Rp 5.254.000; lotus artifisial, Rp 875.500; dan lidah buaya artifisial, Rp 1.465.500, keduanya dari Abigail Ahern; daun palem artifisial, juga terdapat di pintu, MiaFleur, masing-masing mulai dari Rp 146.500; dan sepatu sneakers, Keds, Rp 1.106.000. l i v i n g e tc i n d o n e s i a . co m / Ag u s t u s 2 0 1 6
43
Kayu serta bintang laut dan koral artifisial menciptakan sentuhan nautikalâ&#x20AC;&#x201D;padukan dengan sculpture hewan gaya 1970-an untuk menghidupkan kembali rekreasi di Pantai Malibu. Rak papan kayu, Benchmark, Rp 42.123.000. Koral artifisial, mulai dari Rp 1.198.000 untuk 1; dan bintang laut artifisial, Rp 304.000 untuk 1, semua dari India Jane. Cangkang tiram artifisial, Rockett St George, Rp 460.500. Gambar LA Jolla Palms karya Jenny Kraft yang dibingkai, King & McGaw, Rp 2.013.500. Pajangan burung Toucan, Sergio Bustamante di Talisman, Rp 64.455.500. Drum Zig Zag, Next Home, Rp 921.000. Radio Rambler, Roberts Radio, Rp 2.210.000. Whippet, Circa, Rp 12.891.000. Karpet Beach, Michaela Schleypen untuk Front, Rp 16.114.000 per m2. Lotus artifisial dan lidah buaya artifisial, seperti sebelumnya. Palem artifisial, di teras, Rp 350.000; dan pot tanaman Kalasa, Rp 147.500, Ikea. 44
Ag u s t u s 2 0 1 6 / l i v i n g e tc i n d o n e s i a . co m
SHOPPING / ETC
Dihiasi dengan lingkaran konsentris, kabinet kuningan ini mengambil inspirasi tampilan Scandi tahun 1970-an… Bola cermin dan seni musik memberikan gaya rock ‘n’ roll. Kabinet Abbado, Julian Chichester, Rp 103.552.000. Turntable 2Xperience, Pro-Ject di Henley Designs, Rp 19.336.500. LPs, dari seleksi di The Conran Shop. Patung kepala Decorative, Dwell, Rp 367.500. Kacamata, dari seleksi di Liberty. Peta California, Stanfords, Rp 175.000. Gambar Plectrum Medium Fender 01 karya Patrick Thomas yang dibingkai, Nelly Duff, Rp 8.858.000. Bola cermin, London Speaker Hire, Rp 1.105.000. Kursi Souffle, gambar, dan wallpaper— untuk detail, lihat halaman berikutnya. Karpet bulu domba, John Lewis, masing-masing Rp 1.289.000. l i v i n g e tc i n d o n e s i a . co m / Ag u s t u s 2 0 1 6
45
Detail kulit mewah memberikan sentuhan glamor yang luks pada kursi iniâ&#x20AC;&#x201D;padu padankan dengan kakikaki metal dan aksesori yang sesuai bagi Anda penggemar diva Hollywood. Kursi Souffle, Kelly Wearstler di Harrods, Rp 197.031.000. Karpet motif Zebra, Zara Home, Rp 6.445.500. Floor lamp Pugil, Bert Frank, Rp 21.657.000. Gorden dibuat dari bahan Rivage 37420571 poliester warna Lilas, Camengo, Rp 939.000 per m. Unit rak Chevron, Atkin and Thyme, Rp 8.268.500. Trofi berbentuk Piala Oscar, onlinetrophies.co.uk, Rp 187.000 untuk 1. Sepatu, dari seleksi di Toast. Sandal Wedge, Biba di House of Fraser, Rp 1.278.500. Gambar Chris Maxeyâ&#x20AC;&#x2122;s Legs in Tights yang dibingkai, King & McGaw, Rp 4.642.000. Wallpaper Orbital W6905-01, Osborne & Little, Rp 1.445.000 per rol. 46
Ag u s t u s 2 0 1 6 / l i v i n g e tc i n d o n e s i a . co m
ASISTEN STYLIST ELENA FANTUZZI DAN GEORGIA LOVERIDGE
SHOPPING / ETC
Tak perlu lampu lava—dengan dekorasi berbentuk curvy dan bulan sabit, lampu ini akan menjadi ikon masa depan hunian Anda. Tambahkan meja tripod yang edgy untuk tampilan lebih natural. Lampu meja Crescent, Lee Broom di Heal’s, Rp 21.955.500. Meja kopi End Grain, West Elm, Rp 6.466.500. 1970 eau de parfum, Bella Freud di The Conran Shop, Rp 1.389.500. Minuman air kelapa, Selfridges Foodhall, Rp 102.000. Telepon Trim, Rp 647.500, Wild & Wolf. Karpet kulit domba, Sweetpea & Willow, Rp 23.994.000. Wallpaper Deco Palm 105/8036, Cole & Son, Rp 1.482.000 per rol. Gambar Love YSL karya David Downton yang dibingkai, Fashion Illustration Gallery, Rp 6.485.000. l i v i n g e tc i n d o n e s i a . co m / Ag u s t u s 2 0 1 6
47
SHOPPING / ETC
Sentuhan kemewahan kamar tidur dengan balutan sutra sensual. Aksesori dinding bebungaan serta lampu hias yang unik menghadirkan nuansa Palm Springs pada ruang. Tempat tidur Diamante, Natuzzi, Rp 45.579.000. Set seprai Rubans Sage, mulai Rp 1.148.500 untuk sarung bantal; dan seprai Windsor, Rp 11.098.500, semua dari Gingerlily. Bantal, dari kiri, Green Feathered, Susi Bellamy Cushions di Amara, Rp 1.760.000; Kew, Missoni Home di Harrods, Rp 2.445.500; Riad, Habitat, Rp 741.000; dan bulu artifisial, George Home di Asda, Rp 185.500. Hairdryer D8700, Remington di Boots, Rp 555.500. Sisir, hairsupermarket.com, Rp 110.000. Side table Circlet, Next Home, Rp 2.316.000 untuk 2. Vas Art Pottery, West Elm, masing-masing mulai dari Rp 1.093.000. Masker mata nanas, di vas, Holistic Silk, Rp 963.500. Karpet, seperti sebelum. Di teras: pohon palem kelapa artifisial; lotus artifisial dan lidah buaya artifisial, seperti sebelumnya; dan pohon pisang artifisial Carolina King, Abigail Ahern, Rp 10.190.500. Wall art Flower, very.co.uk, masing-masing Rp 250.000. Floor lamp Palm Tree, Maison Jansen di Circa, Rp 108.389.000. Wallpaper Deco Palm, sama seperti sebelumnya. 48
Ag u s t u s 2 0 1 6 / l i v i n g e tc i n d o n e s i a . co m
DESIGN / STYLE
FOLD & CONSTRUCT
TEKS DAN RISET EDITOR DINDA BESTARI; FOTOGRAFI DOK. SOFTPAPER STUDIO
Desainer Pilsoo Han dari Soft Paper Studio Detail Folding Tea Light Holder; ukuran kecil: Rp 184.450; sedang: Rp 263.500; dan besar: Rp 329.400 Latar Belakang Candle holder yang merupakan hasil karya desainer asal Korea, Pilsoo Han, untuk studio desain Soft Paper berbasis negara yang sama memiliki desain yang unik. â&#x20AC;&#x153;Badanâ&#x20AC;? dari candle holder-nya bisa Anda bentuk sendiri seperti permainan origami. Ditekuk, dan ditempel, as simple as that! Folding Tea Light Holder yang terbuat dari lempengan steel ini memberikan sentuhan yang manis dan elegan di ruangan mana pun di rumah Anda dengan bentuk dan warnanya yang hitam, apalagi ketika diletakkan lilin kecil di atasnya. Dengan pendar cahaya yang temaram membawa suasana hangat pada ruangan. (thisissoftpaper.com)
l i v i n g e tc i n d o n e s i a . co m / Ag u s t u s 2 0 1 6
49
GO GREEN Dekorasi ruangan dengan sentuhan tropis yang rimbun dan gelap hingga warna lime terang untuk nuansa musim panas
*
Fotografi â &#x201E; Paul Raeside Stylist â &#x201E; Sophie Brown Alih Bahasa/Farida Esti
*
Hias dinding polos dan pintu dengan graphic block berwarna, warna hijau terang membuat seluruh ruangan semakin hangat. DINDING Dicat dengan, kiri, Hunter Dunn flat emulsion, Paint & Paper Library, Rp 645.000 untuk 2.5l; dan, kanan, Dark Lovage matt emulsion, Paint dari Conran, Rp 622.000 untuk 2 l. FURNITUR Console table Detroit, Graham and Green, Rp 4.319.000. LANTAI Lantai Vinyl warna hitam, The Colour Flooring Company, Rp 483.000 per m2. DETAIL Lampu Planet, Please Wait To Be Seated di The Conran Shop, Rp 10.886.000. Topi trilby, Iona Montgomery, Rp 1.900.000. My Skateboard, Seletti di Panik, Rp 1.969.000. Kenop pintu Montrachet, Haute Deco, Rp 3.628.000. Vas tempat payung, Fornasetti di Harrods, Rp 18.143.000. Untuk detail wallpaper dan bingkai gambar yang terlihat di belakang, lihat halaman sebelah. 50
Ag u s t u s 2 0 1 6 / l i v i n g e tc i n d o n e s i a . co m
DECORATING / ETC
Gaya gentlemen akan semakin kuat dengan pola parquetry dan motif utama berwarna hijau kontemporer. DINDING Dilapisi wallpaper Palais Royale PCL696/02 warna Vert Billiard, Christian Lacroix untuk Designers Guild, Rp 1.123.000 per rol. FURNITUR Armchair Crono, Antonio Citterio untuk Flexform, Rp 87.540.000. Armchair Christo, The Sofa & Chair Company, Rp 31.795.000. Coffee table Band, Bethan Gray di Liberty, Rp 62.207.000. Troli minuman Luxe, Oliver Bonas, Rp 6.047.000. LANTAI Lantai Vinyl, seperti sebelumnya. Karpet Key Shadow, The Rug Company, Rp 58.492.000. DETAIL Bantal dibuat dari cotton-mix Jetty Storm Z419/06, Zinc Textile, Rp 1.382.000 per m; dihias acrylic-mix dari Library Brush 242401, Robert Allen, Rp 380.000 per m. Gambar All is pretty karya Andy Warhol dan I never read, I just look at pictures karya Andy Warhol, King & McGaw, masing-masing Rp 1.945.000. Lampu meja, Out There Interiors, Rp 1.537.000. Botol cocktail, M&S, Rp 305.000. Botol Malachite, Jonathan Adler, masing-masing Rp 431.000. Highball glass Cassiopea, Habitat, Rp 310.000 isi enam. Hiasan binatang Glitterati, di dalam highball glass, Talking Tables, Rp 172.000 isi delapan. Gelas cocktail dan champagne saucer, LSA International, masing-masing Rp 690.000 dan Rp 776.000. Kepala kuda, Marquis & Dawe di notonthehighstreet.com, Rp 500.000. Nanas dan belalang, Out There Interiors, masing-masing Rp 1.638.000 dan Rp 672.000. l i v i n g e tc i n d o n e s i a . co m / Ag u s t u s 2 0 1 6
51
Untuk memberi kesan unik pada ruangan, gunakan gaya retro Fifties Americanâ&#x20AC;&#x201D;paduan garis-garis warna hijau jeruk dengan kain motif bunga. DINDING Dilapisi, di atas perapian, pelapis dinding Chance Perfecto 757/02, Elitis, Rp 4.640.000 per m; dan, di dalam panel, wallpaper Vector 111301, Scion, Rp 845.000 per rol. Keramik dinding di dalam perapian Metro White dan Metro Lime, Topps Tiles, keduanya Rp 555.000 per m2. FURNITUR Armchair Gorska, Julian Chichester, Rp 45.803.000; dilapisi polyester Caitlin Velvet F0818/02 warna Citrus, Kim Parker untuk Clarke & Clarke, Rp 724.000 per m. Coffee table Shimmer, Patricia Urquiola untuk Glas Italia di The Conran Shop, Rp 19.839.000. LANTAI Lantai parket ek dengan Sand Dune Smoked, Fired Earth, Rp 1.293.000 per m2. DETAIL Vas Toy, di atas tungku, La Chance di Monologue London, Rp 20.011.000. Bunga G custom-made, Nicola Bell untuk In her Glory, Rp 9.482.000. Tempat kayu Inigo, Graham and Green, Rp 2.396.000. Sepatu, Nike, Rp 1.155.000.
52
Ag u s t u s 2 0 1 6 / l i v i n g e tc i n d o n e s i a . co m
DECORATING / ETC
Ciptakan sudut bernuansa segar dengan warna-warna terang dan pola yang kuat. DINDING Wallpaper Vector pada panel, seperti sebelumnya. JENDELA Tirai terbuat dari sutra/cotton-mix 04859/05 warna Pivoine, Manuel Canovas di Colefax and Fowler, Rp 1.706.000 per m. FURNITUR Meja makan, Calligaris, Rp 23.119.000. Kursi makan CH04 Houdini, E15, Rp 10.913.000. Bangku Sigurd, Ikea, Rp 1.034.000. Bantalan kursi dari linen Gerbera 917 warna Maraschino, Kate Spade New York untuk Kravet di GP & J Baker, Rp 1.189.000 per m. LANTAI Parket ek, seperti sebelumnya. DETAIL Gambar Speedboat Landing karya Slim Aarons, Jonathan Adler, Rp 25.774.000. Lampu dinding 265, Flos, Rp 9.792.000. Ridleyâ&#x20AC;&#x2122;s ping pong set, Wild & Wolf, Rp 172.000. Tas raket tenis, Monreal, Rp 5.947.000. l i v i n g e tc i n d o n e s i a . co m / Ag u s t u s 2 0 1 6
53
Gunakan sentuhan natural dengan menggunakan warna hijau di seluruh dinding dan jendela agar terasa lebih hangat. DINDING Dilapisi, kiri, wallpaper Deco Palm 105/8037, Cole & Son, Rp 1.379.000 per rol; dan, kanan, wallpaper Niumi W908/01 warna Quill, Black Edition di Romo, Rp 3.448.000 per rol. JENDELA Gorden, atas, cotton/linen-mix Monza 50489/39, Fardis, Rp 793.000 per m; dan, bawah, cotton/linen-mix Tarovine warna White/Green, House of Hackney, Rp 1.293.000 per m; dan dihiasi dengan rajutan TR1108/02, Jim Thompson di Fox Linton, Rp 620.000 per m. FURNITUR Radiator cover Amalfi, Paolo Moschino untuk Nicholas Haslam, Rp 27.584.000. LANTAI Lantai beton warna Light Grey, Quick-Step, Rp 344.000 per m2. DETAIL Vas dinding Hain, The Conran Shop, Rp 43.100.000. Vas kamera, Out There Interiors, Rp 844.000. Kosmetik, beberapa pilihan dari Le Labo, Aveda, dan Ortigia. Cermin, Rockett St George, Rp 2.068.000. Vas, Habitat, Rp 517.000. 54
Ag u s t u s 2 0 1 6 / l i v i n g e tc i n d o n e s i a . co m
DECORATING / ETC
Tren pola musim ini adalah pola tropis berukuran besarÂâ&#x20AC;&#x201D;rasakan nuansa hijau seperti di hutan dengan motif daun palem. DINDING Dilapisi wallpaper Deco Palm, seperti sebelumnya. FURNITUR Bathtub K-Stone Shine dan keran Vola, CP Hart, masing-masing Rp 97.545.000 dan Rp 63.926.000. Side table Jolly warna Graphite dan side table Jolly warna Oyster, Cattelan Italia di Chaplins, masing-masing Rp 4.568.000 dan Rp 5.689.000. LANTAI Lantai beton, seperti sebelumnya. DETAIL Penggantung baju, Monologue London, Rp 3.241.000. Handuk tangan Mythology, pada gantungan, M&S, Rp 172.000. Handuk mandi Waffle, Larusi, Rp 862.000. Patung dan tempat sabun, Rockett St George, masing-masing Rp 775.000 dan Rp 465.000. Penyiram tanaman dan pohon pakis imitasi, Rockett St George, masing-masing Rp 258.000 dan Rp 241.000. Jar, Nina Campbell, Rp 603.000. l i v i n g e tc i n d o n e s i a . co m / Ag u s t u s 2 0 1 6
55
Gunakan beberapa layer motif dedaunan hijau untuk menciptakan nuansa layaknya Amazon. Dinding Dilapisi mural Painted Concrete, Surface View, mulai Rp 948.000 per m2. FURNITUR Tempat tidur Ipanema, untuk detail, lihat halaman sebelah. DETAIL Gorden dari linen Hibiscus 10579/49, Nobilis, Rp 3.379.000 per m. Lampu dinding Well, Davey Lighting, Rp 4.741.000. Untuk linen tempat tidur, lihat halaman sebelah. Bantal guling dari katun Jardin dâ&#x20AC;&#x2122;Osier, Hermes, Rp 6.568.000 per m. 56
Ag u s t u s 2 0 1 6 / l i v i n g e tc i n d o n e s i a . co m
DECORATING / ETC
Wujudkan suasana yang tenteram pada panorama hijau dengan warna industrial abu-abu. DINDING Dilapisi mural Painted Concrete dan wallpaper Deco Palm, seperti sebelumnya. JENDELA Gorden, seperti sebelumnya. FURNITUR Tempat tidur Ipanema, Poliform, Rp 167.833.000. Radiator cover Amalfi, seperti sebelumnya. LANTAI Lantai beton, seperti sebelumnya. DETAIL Lampu dinding, gorden, dan bantal guling, seperti sebelumnya. Bed linen warna Stone dan Chalk, Larusi, mulai Rp 827.000 untuk dua sarung bantal. Selimut katun/linen-mix Weave K32KTS warna Steel, Korla, Rp 948.000 per m; dihiasi pom-pom wool Jumbo 985/56313/A1 warna Natural, Samuel & Sons, Rp 1.637.000 per m. Nampan Tiffany dan cangkir Deacon, Habitat, masingmasing Rp 344.000 dan Rp 172.000. l i v i n g e tc i n d o n e s i a . co m / Ag u s t u s 2 0 1 6
57
DINDING Seperti sebelumnya. JENDELA Gorden terbuat dari cotton-mix Dione F6830-02, Osborne & Little, Rp 1.673 .000 per m. Kaca film Angulos, The Window Film Company, mulai Rp 517.000 per panel. FURNITUR Day bed Maxine, Jonathan Adler, Rp 60.380.000; dilapisi sutra/cotton-mix Universo 001, Dedar, Rp 3.484.000 per m. Guling terbuat dari katun Papavera Plains DPPL244929 warna Teal, Rp 448.000 per m, Sanderson. Troli minuman, seperti sebelumnya. LANTAI Lantai Vinyl dan karpet, seperti sebelumnya. DETAIL Botol cocktail, seperti sebelumnya. Lampu lantai Samuel, M&S, Rp 3.019.000. Câ&#x20AC;&#x2122;mere hook, digunakan pada gorden, Areaware di Panik, Rp 1.293.000. Sepatu motif monyet, Shipton & Heneage, from Rp 3.536.000. Gelas Brandy, LSA International, Rp 517.000 untuk dua.
58
Ag u s t u s 2 0 1 6 / l i v i n g e tc i n d o n e s i a . co m
ASISTEN STYLIST ROBERTA RAMPAZZO AND RORY ROBERTSON
Hiasi Jendela di sudut ruangan dengan kain motif marmer berwarna zamrud memberi nuansa yang teduh.
HOMES INSPIRING / B E AUTIFU L / R E L A X
60
BAGS OF STYLE
Kombinasi warna dari desainer Brett Heyman untuk huniannya seperti yang dia gunakan untuk koleksi aksesori rancangannya.
72
FLORAL FAIRY TALE Emily dan Spencer membawa kembali sejarah rumah mereka menjadi nyata dengan menghadirkan banyak warna cerah, pola pelukis, dan pizza
82
THE WHITE HOUSE
Rumah bergaya modern milik Jo dan Charlie yang dicat warna putih didesain dengan gaya British yang kental
l i v i n g e tc i n d o n e s i a . co m / Ag u s t u s 2 0 1 6
59
BAGS OF STYLE Desainer Brett Heyman berhasil menggunakan kombinasi warna yang sama untuk huniannyaâ&#x20AC;&#x201D;Amethyst dengan koral, turquoise dan emeraldâ&#x20AC;&#x201D; seperti yang dia gunakan untuk koleksi aksesori rancangannya. Fotografi/ Matthey Williams
60
Ag u s t u s 2 0 1 6 / l i v i n g e tc i n d o n e s i a . co m
* Penata visual/Beth Flatley * Teks/Andrea Childs * Alih Bahasa/Mario Bima
HOMES / ETC
RUA NG K ELUA RGA
Saya dan suami saya, Greg, bukan kolektor seni yang serius, tetapi karya ini langsung menarik perhatian kami,â&#x20AC;? jelas Brett. Karya seni ini juga menggunakan dua warna art deco kesukaannya, koral dan turquoise. GET THE LOOK Karya seni merupakan potret diri yang dibuat oleh seniman berbasis di LA, Alex Israel. Sideboard dari Wes Elm.
l i v i n g e tc i n d o n e s i a . co m / Ag u s t u s 2 0 1 6
61
HOMES / ETC
62
Ag u s t u s 2 0 1 6 / l i v i n g e tc i n d o n e s i a . co m
HOMES / ETC
PROFIL RUMAH
PEMILIK Brett Heyman, pendiri dan creatice director merek aksesori Amerika, Edie Parker, suaminya Greg seorang investor dan anak-anak mereka, Edie dan Oscar, serta Poppy, field spaniel. PROPERTI Apartemen satu lantai di bangunan zaman sebelum perang, di lantai ke-13, Upper East Side, New York. Ada lobi dan dua ruang duduk, satu dapur yang sekaligus ruang makan, ruang belajar, dan tiga kamar tidur dengan kamar mandi di dalam dan satu toilet.
RUA NG K ELUA RGA K EDUA
Lemari kabinet bar yang mengilat dan beludru cherterfields memberikan kesan glamor pada ruangan yang seakan diperuntukkan untuk anggota khusus klub. GET THE LOOK Bar cabinet adalah karya Paul Evans. Sofa adalah Sofa Dunbar. Coffee table dari Ado Chale, lampu gantung adalah Lampu Serge Mouille. Karya seni Instagram dari Richard Prince.
Saya sangat tertarik dengan gaya Amerika di tahun â&#x20AC;&#x2DC;50-an, begitulah saya mendekorasi rumah ini.
l i v i n g e tc i n d o n e s i a . co m / Ag u s t u s 2 0 1 6
63
HOMES / ETC
Ini adalah hunian berkarpet merah Interiornya sejajar dengan gaun Oscar terbaik yang dipadukan dengan kalung berlian dan clutch yang menawan yang membuat seorang fashionista langsung menonjol. Hal ini begitu sesuai dengan apartemen Brett Heyman di New York. Brett adalah founder dan creative director Edie Parker, merek tas berbentuk boks akrilik yang sangat atraktif dan telah digunakan oleh bintang seperti Alexa Chung, Amy Poehler, Karlie Kloss, dan Reese Witherspoon. “Saya memakai perpaduan warna yang sama untuk rumah ini seperti yang saya lakukan pada koleksi aksesori saya, amethyst dengan koral, turquoise dan emerald,” papar Brett. “Tetapi bisa berlaku kebalikan. Ketika saya membeli coffee table malachite, saya sangat menyukai warna dan polanya dan menginspirasi desain dalam akrilik.” Brett dan suaminya, Greg membeli properti ini tahun 2007, “Pada saat itu kita tidak merencanakan untuk pindah, tetapi teman Greg memberitahu bila apartemen ini dijual,” jelas Brett. “Ini lokasi yang sangat menyenangkan, terletak di bagian spesial Lexington Avenue.” Semua ruang utama apartemen ini memiliki jendela menghadap ke selatan dengan tata tuang yang sempurna untuk pasangan. Pada saat itu, mendekorasi ulang adalah proyek yang ekstensif. “Secara keseluruhan pengerjaannya cukup baik,” jelas Brett. “Ini adalah bangunan sebelum perang dengan struktur yang luar biasa, tetapi kami ingin terlihat lebih kontemporer, jadi kami tata semuanya kembali ke gaya studs.“ Untuk memberi kesan skala dan drama, pintu yang mengarah ke lobi diganti yang lebih tinggi dan menghilangkan dinding untuk menambah luasan dapur. Dekorasi hunian ini juga mengalami perubahan selama 9 tahun pasangan ini tinggal di sini. “Kami pindah kemari ketika baru saja menikah, sekarang kita punya dua anak dan satu lagi akan menyusul, jadi desainnya harus beradaptasi,” tutur Brett. Dalam praktiknya berarti pendekatan yang berani pada warna dan pola. Setiap ruang diperlakukan secara individual tapi dipikirkan bersama untuk membangun nuansa chic. “Kami mengarah ke suasana bahagia, warna bahagia, seni yang bahagia. Ketika Anda memiliki anak-anak, warna muted tidak lagi sesuai,” papar Brett. “Kasian Greg, saya yang menentukan dekorasinya, meskipun dia memiliki hak veto bila ada sesuatu yang dia tidak suka, bahkan dia hanya meminta satu hal, bahwa Andy Warhol flower print-nya dipajang bersamaan. Dia membelinya di LA sebelum kami menikah dan saat ini kami pasang di satu dinding, seperti taman neon,” jelas Brett. Saat ini mereka merekah dengan dinding lobi hitam dari lacquer. Sebuah sapaan meriah untuk siapa saja yang berkunjung ke apartemen.” Brett cenderung meletakkan satu benda untuk menjadi titik awal dari desainnya, bahkan di ruang-ruang lainnya. ”Saya selalu ingin meja Yves Klein dan mulai mencari ketika pindah kemari,“ jelasnya. “Ketika akhirnya bisa mendapatkan yang warnanya pink, saya senang sekali. Sofa keperakan di ruang duduk yang kedua juga terinspirasi dari kurva krom dari kabinet bar Paul Evans. Sangat James Bond, silindernya terbuka dengan diputar dan terlihat botol serta gelas di dalamnya.” Hasilnya adalah hunian yang dirancang glamor dengan beberapa penambahan di sana-sini. “New York itu keras dan grimy,” jelas Brett. “Saya ingin membuat counterpoint-nya, ruang yang menstimulasi dan menyenangkan.” (Lebih jauh tentang aksesori karya Brett bisa dilihat di edie-parker.com)
64
Ag u s t u s 2 0 1 6 / l i v i n g e tc i n d o n e s i a . co m
LOBI
Andy Warhol flower print koleksi Grek dipajang di area lobi dan memberikan kesan pertama yang mengejutkan. GET THE LOOK Ini adalah BDDW Sideboard. Saniharto memiliki beragam jenis sideboard yang serupa.
HOMES / ETC
LI V ING ROOM.
Dekorasi kamar ini telah berubah sejalan dengan waktu, tetapi meja Yves Klein berwarna Rose tetap tinggal. â&#x20AC;&#x153;Saya agak terobsesi dengan meja ini,â&#x20AC;? tutur Brett.
l i v i n g e tc i n d o n e s i a . co m / Ag u s t u s 2 0 1 6
65
HOMES / ETC
DA PUR
â&#x20AC;&#x153;Kami menghilangkan satu dinding untuk menyatukan dua ruang dan membuatnya jadi besar,â&#x20AC;? tutur Brett. Area island berfungsi dobel sebagai tempat persiapan dan breakfast bar. GET THE LOOK Cabinet dibuat custom. Anda juga dapat memesannya melalui Metric Kitchen. Stool bulu domba dari Barneys New York. Clutch Flavia Pineapple dari Edie Parker.
66
Ag u s t u s 2 0 1 6 / l i v i n g e tc i n d o n e s i a . co m
HOMES / ETC
HOME TRUTHS
Apa wewangian favorit? Lipstick Rose oleh Frederic Malle. Perhiasan? Gelang Donald Claflin Ball and Chain yang dibelikan suami saya. Style icon? Pilih salah satu grupie rock tahun ‘60-an. Dulu ingin menjadi apa ketika dewasa? Penyanyi lagu rakyat Apa hadiah terbaik yang pernah Anda terima? Cincin pertunanganku. Apa yang akan Anda bawa di evening bag Edie Parker? Eyeliner hitam oleh Terry’s Baume de Rose, tisu, dan kartu kredit.
RUA NG MAKAN
Meja bundar dan kursi kafe memberikan kesan bistro tetapi tempelan karya anakanak di dinding membuat area ini sangat personal. GET THE LOOK Meja seperti ini dapat dipesan di Walter Knoll.
KAMAR M A N DI
Warna biru Tiffany ini terinspirasi oleh teman yang mengecat kamar mandinya dengan warna yang sama,” jelas Brett. “Ini adalah warna yang netral gender dan sesuai untuk anak-anak.” GET THE LOOK Nippon Paint memiliki jenis cat seperti warna ini.
l i v i n g e tc i n d o n e s i a . co m / Ag u s t u s 2 0 1 6
67
HOMES / ETC
DAPUR-R.MAKAN
LOBI
R.BELAJAR
WC
EN SUITE
KAMAR TIDUR UTA M A KAMAR TIDUR A NA K LEM A R I
Refleksi dari kaca venetian yang dipakai untuk pintu mengubah kamar tidur utama seperti kotak perhiasan. GET THE LOOK Karpet heksagonal dari David Hicks. 68
Ag u s t u s 2 0 1 6 / l i v i n g e tc i n d o n e s i a . co m
“Saya sangat menyukai stiker dinding, saya rasa sangat keren,” jelas Brett. “ Kita semua membeli stiker untuk menambahinya.” GET THE LOOK Kasur dari Room&Board. Karpet Chevron carpet dari David Hicks.
KAMAR TIDUR ANAK
STORE
BEDROOM
EN SUITE
KAMAR TIDUR UTAMA
RUANG KELUARGA
R.KELAURGA
DENAH
EN SUITE
Kamar tidur untuk Brett dan Greg terlihat sederhana tetapi menjadi terlihat glamor berkat headboard dan lampu gantung yang sangat menarik perhatian. “Pencahayaannya terlihat magis di malam hari ketika kristalnya merefleksikan cahaya ke langitlangit,” tutur Brett. GET THE LOOK Lukisan Moon in the Afternoon adalah karya Marc Dennis.
HOMES / ETC
IDEAS TO STEAL BAG OF STYLE KEY FEATURE Unit island dengan panel Untuk mengimbangi gaya Brett yang cerah, dan meriah, dapurnya mendapatkan sentuhan modern dengan desain yang timeless. Di tengahnya terdapat peninsular island yang sangat praktis menjadi lemari penyimpanan yang memberikan kekuatan tambahan juga. Untuk membuat meja dapur seperti ini, Anda dapat menghubungi desainer interior kepercayaan atau memilih unit dapur sesuai keinginan. Bisa juga dari brand yang dapat dipesan custom.
RISET DINDA BESTARI; FOTOGRAFI (SIDEBOARD) DOK. PRESS LOFT/KSL LIVING; (TABLE LAMP) DOK. ANTHROPOLOGIE; (SOFA) DOK. PR SHOTS/ VERY; (POUF) DOK. PR SHOTS/AMARA; (TRAY) DOK. PRESS LOFT/DAWANDA
KEY SURFACES
DARI KIRI Karpet Quirky B Lattice tipe Adam, Ben Pentreath di Alternative Flooring, Rp 1.731.000 per m2; Cat The Lido, Earthborn, Rp 623.000 untuk 2,5 l; dan Katun Unikko warna merah/putih, Marimekko, Rp 675.000 per m.
KEY PRODUCTS
Buffet My City, KSL Living, Rp 32.000.000
Nampan kayu Turquoise Chevron, DaWanda, Rp 300.000
Table Lamp Sabine, Anthropologie, Rp 5.000.000 Pendant Lamp Industrial Kuning, Cuckooland, Rp 3.000.000
Sofa 3 Seater Bardon, Very, price by request RISET FOTO / FIVI ANJARINI l i v i n g e tc i n d o n e s i a . co m / Ag u s t u s 2 0 1 6
69
Get More Out Of
In Our Digital Issue
Now available at
F LO R A L FAIRY TALE Emily dan Spencer membawa kembali sejarah rumah mereka menjadi nyata dengan menghadirkan banyak warna cerah, pola pelukis, dan pizza yang cukup banyak. Fotografi ⁄ Matthew Williams
*
Teks ⁄ Andréa Childs * Alih Bahasa/Mario Bima
PROFIL RUMAH
PEMILIK Emily Green, desainer perhiasan, suaminya Spencer yang memiliki bisnis media dan anak mereka, Finley, 13, dan Maya, 9, serta anjing, Bella dan Eric. PROPERTI Rumah bergaya Georgia di Bristol, dibangun tahun 1829. Di lantai dasar terdapat vestibule, dapur, ruang kerja, snug, ruang keluarga, ruang makan, dan WC. Di lantai kedua terdapat kamar tidur utama, kamar baju, dua kamar mandi, dua kamar tidur, dan ruang cuci. Terdapat dua kamar tidur lagi, ruang duduk, kamar mandi, dan teras di atapnya.
VESTIBULE
Untuk mengurangi kekakuan dinding dan lantai batu bergaya Yunani, Emily menginginkan wallpaper yang berbeda. “Semua orang berpikir bila ini mural yang dilukis,” katanya. “Sangat tidak biasa.” GET THE LOOK Wallpaper Summer Palace dari Designers Guild, dapat diperoleh di Lexa Home. Lampu gantung Heracleum II dari Moooi di Vastuhome.
72
Ag u s t u s 2 0 1 6 / l i v i n g e tc i n d o n e s i a . co m
HOMES / ETC
l i v i n g e tc i n d o n e s i a . co m / Ag u s t u s 2 0 1 6
73
HOMES / ETC
umah ini memiliki banyak cerita. Seperti sebuah keluarga bangsawan yang selalu mengamati kegiatan setiap generasi, bangunan ini telah berdiri lebih dari dua abad. Delapan belas bulan yang lalu, keluarga Green mengambil alih kepemilikannya setelah jatuh cinta pada ruang yang besar, berangin, jendela super-besar yang membangkitkan gaya Yunani Kuno yang begitu terkenal di tahun 1800-an. “Saya senang rumah ini memiliki masa lalu,” jelas Emily sang pemilik sambil tersenyum. “Beberapa
RUA NG K ELUA RGA
bahkan cukup nakal. Di tahun ‘50-an digunakan untuk menjadi pusat suster yang memiliki jadwal kerja malam dan di tahun ‘70-an dirombak menjadi rumah untuk berpesta. Gosipnya Jimi Hendric pernah bermain musik di tempat ini. Beberapa orang mungkin akan berpikir bahwa rumah setua ini pasti menyeramkan, tetapi ketika saya masuk, saya menyukai energinya. Serasa seperti rumah yang kuat dan aman untuk keluarga kami. Karena itu bangunan yang terdaftar tingkat II, renovasi dilarang, tetapi Emily memberikan sentuhan unik dengan ide dekorasinya yang inventif. Wallpaper bunga yang langsung menarik perhatian dipasang di rongga-rongga dinding ruang keluarga yang kemudian dipertemukan dengan lampu tahun ‘70-an di rumah yang dahulunya diperuntukkan bagi lampu-lampu minyak untuk menerangi sudutnya. Sangat jelas bahwa Emily menyukai warna. Bahkan, kali pertama melihat rumah ini, yang tidak disukainya adalah warna yang kalem dari pemilik sebelumnya.” Dekorasinya sangat indah, tetapi dalam warna Georgia yang netral, beige, krem, putih. Bukan warna saya. Saya jadi tidak sabar untuk menambahkan warna dan hampir setiap ruang kami dekorasi ulang. Saya meminta bantuan Kevin Davies dari London (King’s Road) dan tim desainer interiornya di Designers Guild untuk memberikan arahan. Kami sempat bekerja sama dalam proyek terdahulu dan dia tahu saya sangat suka warna yang berani dan tekstur. Dia datang ke rumah dan kita berdiskusi tentang ide-ide. Dia memberikan banyak saran tentang skema untuk setiap ruang. Hasilnya adalah semburat pelangi, dicampur dengan cermat untuk saling bertolak belakang tetapi juga berkolaborasi. Komposisi yang sepertinya tidak berhasil tetapi ternyata jadi menarik bahkan spektakuler. Di setiap ruang, ada warna cerah lebih dari sekadar sentuhan motif bunga dan sentuhan feminin yang glamor. “My poor husband…,” jelas Emily sambil tersenyum. “ Dia sangat mendukung hadirnya elemenelemen girlie di rumah ini, dan memberikan kebebasan dengan tatanan interiornya. Tetapi ada tongkat golfnya di kamar tidur dan kadang berlatih disana. Dia memilih foto batu hitam putih untuk ruang keluarga,” sambil tertawa. “Oke, tidak banyak tapi dia bisa menerima kadar feminin ini.” Dan ketika memiliki rumah bergaya Georgia dengan pengaruh Yunani, akan selalu ada kejutan istimewa. Area vestibule masih terus berubah karena dia belum merasa puas. Sementara kamar lain terlalu gelap dan kuno sehingga satu-satunya cara adalah menambahkan banyak warna untuk mengangkat suasana. Dengan rumah yang memiliki sejarah seperti ini selalu menjadi tantangan untuk menjadikannya kontemporer tanpa harus kehilangan pesona dan esensi uniknya. “Sementara saya ingin mempertahankan karakternya untuk menghargai peninggalan sejarah, saya juga ingin tempat yang membuat saya betah,” jelas Emily. “Sepertinya kami berhasil mewujudkannya. Besar, indah, dan rumah keluarga yang ramah. Saya sangat bahagia.”
Ruang yang cantik ini terwujud dari perpaduan cerdas dari feminin, gaya, dan keberanian. Dengan sentuhan warna merah muda menyala dan bunga kontemporer, membawa padu padan ke level yang lebih tinggi. GET THE LOOK Sofa Hayward dilapisi campuran viscose Ecru dari Designers Guild di Lexa Home. Coffee table Platner dari Walter Platner untuk Knoll. Lampu Rabbit dari Moooi di Vastuhome.
74
Ag u s t u s 2 0 1 6 / l i v i n g e tc i n d o n e s i a . co m
HOMES / ETC
l i v i n g e tc i n d o n e s i a . co m / Ag u s t u s 2 0 1 6
75
HOMES / ETC
HOME TRUTHS
Apa aktivitas favorit di musim panas? Mengunjungi ibu di rumahnya di selatan Prancis. Kami pergi ke sana setiap tahun. Di sana panas, indah, dan anak-anak bisa memiliki waktu berkualitas dengan neneknya dan menikmati makanan enak. Tipple favorit? French rose, ice cold. Produk kecantikan yang tidak tergantikan? SPF 50 untuk muka saya, itu keharusan. Bagaimana teman Anda mendeskripsikan Anda? Mereka bilang saya senang meninggalkan voicemail yang panjang. Buku terakhir apa yang Anda baca? Room karya Emma Donoghue, bacaan berat tapi luar biasa. Apa pilihan bunga Anda? Saya suka peony. Mereka terlihat rapuh dan romantis dan mereka penting. Ada peony di rangkaian bunga waktu saya menikah.
LORONG L A NTA I ATA S
Langit-langit yang tinggi dan dramatis serta skylight membuat pilihan aksesori Emily terlihat menonjol.
DAPUR
â&#x20AC;&#x153;Ketika kami membeli rumah ini, kami beranggapan pemiliknya akan meninggalkan semuanya. Tetapi, ketika kita pindah ternyata hanya ada Aga yang tersisa. Jadi, kami memulai dapur dari nol dengan unit modern dan lampu yang saya suka,â&#x20AC;? GET THE LOOK Cabinet dapur seperti ini dapat dipesan di Ridge Home. Lampu Beads dari Holloways of Ludlow. Gorden adalah linen Saraille tipe Heather dari Designers Guild.
76
Ag u s t u s 2 0 1 6 / l i v i n g e tc i n d o n e s i a . co m
HOMES / ETC
RUA NG TA MU
Pintu rangka metal membagi antara kamar tidur dan ruang keluarga. “Rasanya seperti memiliki kamar terbaik di hotel, namun ini di rumah,” kata Frederike. “Kami juga melengkapinya dengan kabinet rahasia yang berisi minuman. Tentunya tanpa seorang pelayan—kalau anak-anak sudah besar, saya akan mengajari mereka.” GET THE LOOK Cat dinding Oval Room Blue dari Farrow & Ball. Tempat tidur dari label Schramm di Jerman. Rosewood Living memiliki koleksi tempat tidur seperti ini.
l i v i n g e tc i n d o n e s i a . co m / Ag u s t u s 2 0 1 6
77
HOMES / ETC DENAH RUANG MAKAN
KAMAR TIDUR
DAPUR
VESTIBULE
LANTAI DASAR
KAMAR TIDUR UTAMA
LORONG KAMAR MANDI RUANG CUCI
WC
R. BELAJAR
LORONG
KAMAR TIDUR
RUANG GANTI
SNUG
RUANG KELUARGA
KAMAR TIDUR UTAMA
LANTAI DUA
K A M A R TIDUR M AYA
Ruangan yang cantik ini terlihat unik dari penyelesaian dindingnya. Wallpaper awan di dekat tempat tidur membawa mimpi-mimpi indah. GET THE LOOK Wallpaper Cielo tipe Sky dari Designers Guild di Lexa Home. Bearagam karpet dapat ditemukan di Debenhams.
K A M A R M A N DI UTA M A
“Di sinilah ruang privasi saya,” jelas Emily. Saya ada di kamar ini untuk beristirahat dan bila butuh bersantai.” GET THE LOOK Bathtub dari Aston Matthews. Temukan yang serupa di Galleria. Kursi chaise diperoleh di pelelangan dan dilapisi Porcelain Rose tipe Wedgwood (belakang dan lengan) dan Manzoni tipe Dusky Rose (bagian dudukan) dari Designers Guild.
78
Ag u s t u s 2 0 1 6 / l i v i n g e tc i n d o n e s i a . co m
<#B#>
HOMES / ETC K A M A R TIDUR UTA M A
“Ini adalah kamar favorit saya,” tutur Emily. “Kamarnya besar dan awal-awal kami tidur di kamar ini terasa sangat kecil. Namun, saya menyukai dekorasinya, benar-benar saya suka.” GET THE LOOK Kasur bergaya Louis XV ini dari The French Bedroom Company. Temukan chandelier seperti ini di Elite Grahacipta.
l i v i n g e tc i n d o n e s i a . co m / Ag u s t u s 2 0 1 6
79
HOMES / ETC
IDEAS TO STEAL FLORAL FAIRY TALE KEY FEATURE Rongga dekoratif Merefleksikan kelas pedagang yang kaya, arsitektur Georgia memiliki ornamen klasik yang begitu banyak mengisi rumah Emily dan Spencer. Lengkung dan kombinasi pilasternya sangat disukai dan bisa ditemukan di banyak bagian, seperti di ruang keluarga hingga pintu depan. Mereplikanya cukup mudah sekarang, dengan metode modern dengan moulding yang dibuat khusus.
KEY SURFACES
DARI KIRI Lantai papan kayu ek Oak Hazel, Ecora, mulai dari Rp 1.538.000 per m2; Cat matt Alterior warna Jelly, eicรณ, Rp 632.000 untuk 2,5 l; dan Wallpaper London Rose warna China Blue, House of Hackney, Rp 1.472.000 per rol
KEY PRODUCTS
Floral Cushion, Zara Home, price by request
Rabbit Lamp, Moooi di Vastuhome, price by request
Atomic Suspension Custom Copper Plated, delightfull.eu, price by request Provencal Sassy White French Bed, The French Bedroom Co, Rp 13.650.000
80
Ag u s t u s 2 0 1 6 / l i v i n g e tc i n d o n e s i a . co m
RISET FIVI ANJARINI FOTOGRAFI (LAMPU GANTUNG) DELIGHTFULL, (LAMPU MEJA) MOOOI, (ARMCHAIR) M. NUHRIZAL, (KASUR) PRESS LOFT, (BANTAL) ZARA HOME
Teak Colonial Plantation Chair with Synthetic Wicker, Puriartha, price by request
DESIGN / STYLE
THE PANTRY
Sebagai tempat penyimpanan favorit generasi lalu, pantry menjadi solusi penyimpanan sempurna untuk era modern. Namanya berasal dari bahasa latin â&#x20AC;&#x153;panisâ&#x20AC;? (roti), pada abad pertengahan di Inggris, pantry merupakan ruang penyimpanan yang dingin dan kering serta sering digunakan untuk menyimpan roti. Dalam rumah yang luas, pantry menjadi ruangan yang umum ditemui, termasuk ventilasi udara yang memberi udara dingin dalam pantry. Ruang kecil ini menjadi tempat penyimpanan yang tepat untuk makanan, sebelum terciptanya kulkas. Selama abad ke-19, pantry menjadi ruangan wajib dalam rumah, menghubungkan dapur dengan ruang makan serta menjaga kualitas bahan makanan. Namun, ruang penyimpanan yang terintegrasi mulai muncul pada tahun 1920-an sampai 1930-an, pantry mulai menyatu dengan dapur, lemari makan yang terpasang dan kulkas modern mulai diminati. Kini, pemilik rumah cukup beruntung memiliki ruangan yang menyerupai walk-in wardrobe menuju dapur, menciptakan pantry multifungsi dan lebih mewah dari biasanya. Bagi Anda yang memiliki ruangan kecil, lemari makan menjadi gaya yang cocok untuk membuat dapur menjadi lebih rapi dan barang-barang tertata dengan baik dengan biaya yang tidak mahal.
TEKS/ FARIDA ESTI FOTOGRAFI/DOK. IKEA l i v i n g e tc i n d o n e s i a . co m / Ag u s t u s 2 0 1 6
81
THE WHITE HOUSE Mungkin rumah ini terlihat bergaya modern namun hunian milik Jo dan Charlie yang dicat warna putih berada di tepi sungai Berkshire dengan gaya British yang begitu kental
Fotografi/Paul Massey
* Stylist/Jo Hollingsworth * Teks/Bea Beresford * Alih Bahasa/Arisa Imandari
PROFIL RUMAH
PEMILIK Jo Hollingsworth, seorang interiors stylist dan penulis, suaminya, Charlie, seorang pilot, dan putri mereka Aiella (13 tahun), ditambah Barnaby, seekor anjing jenis cockapoo peliharaan mereka. PROPERTI Sebuah rumah yang terpisah di wilayah Berkshire, dibangun di tahun 1920-an dan diberi tambahan bangunan baru pada 1970-an. Di lantai dasar terdapat ruang tamu, dapur, konservatori/ruang makan, pantry, ruang taman, ruang cuci, ruang keluarga, sebuah den dengan area tidur, kantor, kamar mandi, dan dua kamar tidur. Kamar tidur utama terletak di lantai atas.
RUA NG TA M A N
Lantai papan kayu ek yang dicat minyak putih serta panel dinding berwarna putih menyatukan ruang yang berkonsep terbuka ini. Seluruh ruang di rumah memiliki akses ke taman atau sungai. Get the look Lantainya dari Indigenous. Rocking chair dibeli di eBay yang kemudian dicat spray putih.
82
Ag u s t u s 2 0 1 6 / l i v i n g e tc i n d o n e s i a . co m
HOMES / ETC
l i v i n g e tc i n d o n e s i a . co m / Ag u s t u s 2 0 1 6
83
I
HOMES / ETC
ni merupakan tipe rumah impian di Martha’s Vineyard. Dan juga di Nantucket, kami rasa. Namun kejutan terbesar adalah rumah milik Jo dan Charlie Hollingsworth yang dihiasi kayu ini berada di Inggris dan dikelilingi oleh Sungai Thames di Berkshire. “Kami yang pertama kali mengakui bahwa inspirasi untuk tempat ini seluruhnya berasal dari gaya New England,” jelas Jo, tertawa. “Kami banyak menghabiskan waktu untuk memilih perabot, cat, pagar, hingga lentera di luar dan beranda. Kami sangat menyukai gaya ini karena hunian ini terasa seperti rumah ‘liburan’ setiap saat.” Ketika pasangan ini membeli properti 15 tahun silam, bangunannya terdiri atas dua era arsitektural berbeda— bangunan orisinal tahun 1920-an dan bangunan tambahan bergaya 1970-an—yang kemudian mereka rencanakan untuk menggabungkannya lewat trik dan ide yang pernah mereka lihat pada New England. “Rumah ini begitu panjang dan rendah sehingga kami memiliki ide untuk melapisi eksteriornya dengan clapperboard berwarna putih sepanjang beranda dan balkon,” jelas Jo. Gaya East Coast menghiasi dalam rumah dengan kayu ekspos, panel dinding, furnitur kayu, semuanya dengan gradasi warna putih dan dipadu-padan tekstil netral. Yang membuat pasangan ini membangun hunian bergaya kolonial AS, menurut Jo karena Charlie yang bekerja sebagai pilot dan travel sudah menjadi kebiasaannya. “Ia tinggal di Kenya dan California, dan sebelum Aiella lahir, kami pergi selama 6 minggu setiap tahun. Jadi saat kami akhirnya memutuskan untuk menetap, kami merencanakan untuk menciptakan sebuah rumah dengan nuansa laut permanen, setidaknya kami selalu merasa sedang berlibur!”
Ide yang sangat brilian—tapi apakah hunian ini mampu bertahan saat cuaca sedang mendung disertai angin kencang? “Sebenarnya saat itu merupakan suasana yang menarik dan dramatis, dengan sungai yang terlihat deras dan indah,” ungkap Jo. “Kami tetap merasa nyaman berkat lantai yang diberi pemanas di bawahnya, peralatan masak, perapian yang terbuka, serta selimutselimut bulu domba.” Rumah ini memiliki ruang-ruang yang mengalir dengan zona-zona terpisah di dalam area openplan dan di antaranya dapat ditutup dengan pintu berukuran lebar. “Kami tahu jika konsep terbuka ini berarti Anda butuh ruangan yang rapi setiap waktu, dan kami bukan termasuk orang yang seperti itu,” aku Jo. “Ketika tamu berkunjung, kami akan memastikan rumah terlihat sangat rapi namun untuk membuat tampilan seperti itu kami akhirnya ‘membuang’ banyak barang ke lemari yang apabila ada yang membukanya barang-barang tersebut akan jatuh mengenai kepala mereka!” Untuk furniturnya, gaya rumah pantai yang chic menjadi pilihan. “Tak ada yang terlihat ‘sempurna’ dan tampil seperti dari pabrik,” ujar Jo. “Kami menginginkan kayu-kayu mentah yang terlihat seperti sudah dimakan cuaca dan terpapar sinar matahari.” Jeniusnya, mereka membangun tampilan tersebut tanpa matahari. “Kami mengambil kayu-kayu bekas dan mewarnainya dengan putih kapur sehingga terlihat seperti terpapar sinar,” jelas Jo. Tidak semuanya di perumahan Hollingsworth dipenuhi perabot bekas—dapurnya merupakan gaya Shaker klasik dari deVol, dengan meja worktop putih Silestone; lantai kayu ek putih dan pintu kayu cedar serta jendela-jendela di seluruh sisi rumah yang terhubung dengan sungai dan kolam renang di sisi yang lain. “Saat Aiella masih kecil, rumah kami sering dikunjungi temanteman dan anak mereka. Jadi ketika kami ingin menciptakan area terpisah untuk anak remaja, kami menggabungkan garasi lama dan menghubungkannya dengan rumah utama dengan ruang taman,” ujar Jo. Berkat gabungan ini, pasangan ini juga dapat menciptakan sebuah den dan area tidur di sini. Rumah ini sebenarnya didesain sebagai fun house untuk jangka waktu 5 tahun,” ungkap Jo. “Kami tak pernah membayangkan akan tinggal cukup lama namun tinggal di dekat sungai rasanya membuat kami betah.” Kawasan ini juga menjadi cagar alam dan tempat menggembala kuda—mereka datang untuk minum di sungai itu—dan pemandangan dari jendela cenderung berubah-ubah. “Anda tak perlu lukisan tergantung di dinding,” jelasnya. “Pemandangannya sudah mewakili karya seni.”
EK STER IOR
RUA NG TA MU
Coffee table dibuat dari papan kayu perancah reklamasi. Get the look Sofa denim putih dari Rachel Ashwell. Bantal dari Daylesford. Lentera hurricane dari The Conran Shop. 84
Ag u s t u s 2 0 1 6 / l i v i n g e tc i n d o n e s i a . co m
Rumah bagian luarnya dilapisi kayu cedar yang tahan akan cuaca dengan Sadolin Superdec, yang tahan akan pengelupasan… “Kami ingin perawatannya mudah dan murah sebisa mungkin,” ujar Charlie, “karena tinggal di dekat kawasan air termasuk lingkungan yang cenderung sulit.” Get the look Kursi Adirondack dibawa dari Martha’s Vineyard.
HOMES / ETC
DEN
Pintu kaca besar, seperti yang terlihat, membawa ruang ini menuju taman. Tangga kayu vintage didapatkan dari ayah Charlie, yang menjadi akses ke area tidur di lantai loteng. Get the look Beanbag dilapisi denim putih yang didapatkan dari toko di AS, Big Duck Canvas. Day bed berbahan metal dari Ikea.
l i v i n g e tc i n d o n e s i a . co m / Ag u s t u s 2 0 1 6
85
HOMES / ETC DA PUR
Peralatan masaknya bisa disimpan saat musim panas dan digunakan di kala musim dingin. “Kami tidak memiliki oven lain,” jelas Jo. “Kami hanya memasak barbecue di luar rumah ketika musim panas.” Get the look Koleksi peralatan masak dari Esse, unit dapur dan worktop Silestone dari deVol; kunjungi Modena untuk beragam peralatan masak modern. Lampu pendant dari Color Worx.
A R E A PR EPA R A SI
Meja preparasi sepanjang 3 meter ini menjadi focal point di area dapur dan berguna untuk segala aktivitas termasuk mengerjakan pekerjaan rumah mulai dari karya seni hingga crafting. Get the look Prep table dan stool kayu ek dari deVol. Temukan stoples kaca yang sama di Ikea.
PA NTRY
Pantry-nya tersembunyi, dengan rak-rak built-in di sisi dan sisanya disimpang dalam stoples kaca. Get the look Stoples dari Garden Trading; stoples kaca seperti ini dapat ditemukan di Ace Hardware.
HOME TRUTHS
Tempat yang paling Anda ingat saat berkunjung? Mungkin Varanasi di India, tempat kelahiran Buddha— tempat yang begitu surreal, magis, ramai, dan ekstrem sekaligus. Apakah Anda memiliki rumah impian? Rumah pantai Diane Keaton dalam film Something’s Gotta Give. Hari paling romantis menurut Anda? Charlie dan saya menikah di Maasai Mara di dalam balon udara. Saat kami kembali ke sabana, sumbu apinya terbalik dan membakar sarapan pernikahan kami. Hal yang sangat spesial menurut saya… Jika uang bukanlah objek, kemewahan apa yang Anda pilih? Penerbangan kelas satu dan seprai baru setiap hari. Apa kecenderungan terburuk Anda? Mengatakan “ya” pada semuanya— dan membuat orang marah karenanya. Dan pekerjaan rumah yang paling tidak Anda suka? Memilih pasangan kaus kaki—saya bersumpah suatu hari nanti saya akan membeli 30 pasang kaus kaki yang sama!
“Kami biasa makan di meja preparasi—tempat favorit untuk memandang ke luar saat pintu terbuka menuju beranda
86
Ag u s t u s 2 0 1 6 / l i v i n g e tc i n d o n e s i a . co m
HOMES / ETC
l i v i n g e tc i n d o n e s i a . co m / Ag u s t u s 2 0 1 6
87
HOMES / ETC
BERANDA
RUANG TAMAN
RUANG LAUNDRY
DENAH
THE BLUEPRINT
DEN
DAPUR
K. TIDUR EN K. SUITE MANDI
LOBI
RUANG KELUARGA
AULA
K. TIDUR
RUANG MAKAN
BERANDA
PANTRY
KANTOR KOLAM RENANG
RUANG TAMU
EN SUITE
LANTAI DASAR
LANTAI SATU
K A M A R M A N DI UTA M A
Kamar mandinya dibuat semi-terbuka. “Kami sengaja tidak menutup rapat karena ingin menghadirkan suasana ruang yang terbuka dari belakang hingga bagian depan rumah,” jelas Jo. Get the look Bathtub dan keran dari Victoria Plumb; temukan perlengkapan kamar mandi modern di showroom Toto. Boks penyimpanan dari Ikea. Chaise lounge, seperti pada foto, dari The Conran Shop. Cermin dari Baileys.
K A M A R TIDUR TA MU
Ruang ini seperti sanctuary berwarna putih—kami dengan mudah merasa nyaman saat musim dingin dengan karpet bulu domba dan lilin-lilin, namun saat musim panas kamar ini terlihat sederhana dan menyegarkan. “Sangat menyenangkan bangun di kamar ini dengan cahaya membanjiri ruang dan sungai terlihat begitu dekat dari bawah tempat tidur,” jelas Jo. Get the look Tempat tidur dan set seprai dari The White Company; pilihan set seprai dengan corak seperti ini dapat Anda temukan di Debenhams. Armchair reklamasi dilapisi dengan linen putih dari Ian Mankin. 88
Ag u s t u s 2 0 1 6 / l i v i n g e tc i n d o n e s i a . co m
<#B#>
HOMES / ETC
IDEAS TO STEAL THE WHITE HOUSE KEY FEATURE New England-style Panelling Tak perlu jauh-jauh ke Hamptons saat musim panas karena Anda dapat menghadirkan suasana interior bergaya Amerika dengan panel dinding seperti milik Jo dan Charlie. Anda dapat memilih papan kayu yang menutupi keseluruhan dinding hingga lantai dengan kayu sun-bleached ataupun panel vertikal hingga mencapai langit-langit rumah. Begitu mudah menciptakan hunian bergaya New England ini. Anda pun dapat menatanya sendiri dengan panel kayu yang kemudian dicat putih atau memilih kayu rustic maupun reklamasi untuk tampilan lebih edgy dan klasik.
RISET FIVI ANJARINI FOTOGRAFI (LAMPU GANTUNG) DELIGHTFULL, (GRANDERA FREESTANDING) GROHEI, (MEJA) M. NUHRIZAL, (KASUR) PR SHOTS, (BANTAL) ZARA HOME
KEY SURFACES
DARI KIRI Lantai Lantai kayu ek Coastline warna Seashell, Fired Earth, Rp 984.000 per m2; cat Pure White Marble, Mylands, Rp 551.500 untuk 2,5 liter; dan wallpaper panel White Wood, Mr Perswall, Rp 394.000 per m2
KEY PRODUCTS
White Cushion, Zara Home, price by request
Axor Urquiola Washbowl, karya Patricia Orquiola untuk Hansgrohe, price by request
Grandera Chrome-Gold Freestanding, Grohe, price by request Driftwood Star Coffee Table, Elements, price by request
Heart Of House Dorset Spindle Bed, Argos, price by request
l i v i n g e tc i n d o n e s i a . co m / Ag u s t u s 2 0 1 6
89
DESIGN I N S P I R AT I O N / P E O P L E / P L A N N I N G / S H O P P I N G
92
OUTDOOR ROOMS
Cara merenovasi area outdoor, untuk merasakan suasana yang berbeda di rumah Anda
106
DESIGN PROFILE
Para arsitek muda berbakat yang tergabung dalam AY Architects menceritakan pandangan mereka tentang sebuah desain
111
ASK A DESIGNER
Tanya jawab seputar hunian dan interior
l i v i n g e tc i n d o n e s i a . co m / Ag u s t u s 2 0 1 6
91
DESIGN / PROJECT
OUTDOOR ROOMS Ingin merasakan suasana yang berbeda untuk menikmati hari-hari Anda di rumah? Cobalah mulai dari sekarang berimprovisasi untuk melakukan segala aktivitas di area outdoor.
1 OUTDOOR CINEMA
TEKS & RISET EDITOR / I N A R A C H A E R U N N I S SA
92
Ag u s t u s 2 0 1 6 / l i v i n g e tc i n d o n e s i a . co m
Project detail Setting outdoor dari Manutti, perusahaan furnitur outdoor dari Belgia dengan desainnya yang simpel tetapi terkesan mewah, atau Anda dapat mengunjungi situs manutti.com untuk melihat koleksi lainnya.
FOTOGRAFI DOK.PRESS LOFTMANUTTI
Mempunyai area outdoor yang cukup luas, memudahkan Anda untuk bereksplorasi terhadap ruangan ini.Jika salah satu bagian dinding memiliki ketinggian yang cukup, Anda bisa menjadikan area ini seperti drive in cinema mini, hanya dengan memasang proyektor, dan Anda pun bisa menikmati film-film kesayangan di rumah sendiri ditemani sejuknya embusan angin.
DESIGN / PROJECT
Project detail Centerpiece seperti vas yang diisi bunga cantik dengan berbagai warna membuat suasana meja makan semakin manis. Pilih warna cerah untuk membuat suasana meja makan semakin manis.
FOTOGRAFI (INTERIOR) DOK.PRESS LOFT/GO MODERN FURNITURE; (SOFA) DOK. PRESS LOFT/H.O.C.K; (BANTAL) DOK. PRESS LOFT/ IN-SPACES
Project detail Furnitur yang harus ada ialah sofa, atau mungkin bench panjang dengan upholstery yang empuk, membuat kita nyaman saat mendudukinya dan betah di area patio ini.
2 CHILL OUT ZONE Manfaatkan area patio Anda menjadi focal point dari bagian rumah sebagai tempat untuk berkumpul, bercengkerama, berdiskusi, bahkan bersantai bersama keluarga atau orang-orang terkasih lainnya. Fungsikan menjadi ruang keluarga hanya saja lokasinya yang berbeda, outdoor! Letakkan furnitur yang cukup besar seperti sofa three seater dan beanbag atau coffee table yang cukup besar. Lalu permanis dengan tumpukan bantal yang berukuran berbeda. Permainan warna dan motif bisa Anda terapkan di sini, floral, tropical, ataupun motif geometris. Atau Anda ingin memilih gaya natural dominasi warna cokelat dan pemilihan material kayu bisa menjadi pilihan. Satu lagi yang membuat suasana lebih rileks, letakkan beberapa lentera atau lampu-lampu outdoor di beberapa sudut. Ketika malam tiba, nyalakan lampu tersebut dan seketika atmosfer yang tercipta terasa berbeda.
Project detail Bantal menjadi aksesori yang terpenting di area patio ini, karena menambah sentuhan aktraktif di dalamnya. Anda bisa meletakkannya di atas sofa ataupun di lantai.
l i v i n g e tc i n d o n e s i a . co m / Ag u s t u s 2 0 1 6
93
DESIGN / PROJECT
3 DINING AREA Desain ruang makan terbuka merupakan adopsi dari konsep makan bersama untuk acara terbuka sehingga bisa ditempatkan pada area bagian belakang rumah, halaman, yang dekat dengan kolam ataupun taman, atau bahkan pemandangan ke laut. Tujuan untuk membuat ruang makan terbuka adalah menciptakan aktivitas makan yang ditemani oleh nuansa alam sekaligus menikmati udara luar yang menyegarkan. Yang perlu Anda perhatikan jika mengaplikasikan desain ruang makan terbuka ialah penggunaan furnitur terutama meja dengan material yang tahan akan cuaca dan suhu, panas maupun dingin, hujan maupun kemarau. Dan satu lagi bentuk dan desainnya perlu disesuaikan dengan keadaan di sekitarnya.
94
Ag u s t u s 2 0 1 6 / l i v i n g e tc i n d o n e s i a . co m
Project detail Material yang cocok digunakan untuk kursi makan outdoor, biasanya besi atau stainless steel yang dilapisi antikarat. Atau bisa saja menggunakan material kayu yang sebelumnya telah dilapisi oleh cairan antirayap.
FOTOGRAFI (INTERIOR) DOK.PR SHOTS/TALENTI; (KURSI) DOK.PR SHOTS/MIAFLEUR
Project detail Koleksi furnitur ini dari Talenti perusahaan furnitur outdoor dari Italia dengan desainnya yang modern. Anda mengunjungi situs talentisrl.com untuk melihat koleksi lainnya.
DESIGN / PROJECT
Project detail Material yang cocok digunakan untuk meja makan outdoor, biasanya besi atau stainless steel yang dilapisi antikarat. Atau bisa saja menggunakan material kayu yang sebelumnya telah dilapisi oleh cairan antirayap.
FOTOGRAFI (INTERIOR) DOK. PR. SHOTS/AMARA; (MEJA) DOK. PRESS LOFT/MIA FLEUR
Project detail Kolaborasi material rotan dan besi yang di-finishing dengan warna-warna natural membuat tampilan keseluruhan ruang makan terbuka terlihat begitu hangat. Apalagi sentuhan manis di atas meja vas berisi bunga dan drinkware bermotif floral, sempurna!
l i v i n g e tc i n d o n e s i a . co m / Ag u s t u s 2 0 1 6
95
DESIGN / PROJECT
Wajar untuk Anda yang menginginkan lebih banyak menghabiskan di area outdoor di saat musim panas seperti ini. Dan kini Livingetc memberikan beberapa ide kreatif yang membuat halaman menjadi penuh gaya dan sempurna sebagai host untuk acara-acara outdoor party. â&#x2C6;&#x2014; Landscaping Salah satu cara Anda dapat menyesuaikan ruang luar adalah melalui lanskap. Jika Anda sedang mencari sedikit tambahan privasi, pertimbangkan menggabungkan beberapa tanaman hijau yang cukup tinggi atau pepohonan yang rimbun, dan untuk menambah daya tarik lagi, Anda bisa meletakkan beberapa variasi pot dengan berbagai jenis tanaman atau bunga. Sentuhan bebatuan alam atau batu-batu kerikil hias bisa menambah nuansa yang lebih atraktif. â&#x2C6;&#x2014; Gathering Space Apakah Anda berencana untuk mengadakan outdoor party selama musim panas ini? Jika begitu, Anda bisa mempersiapkan acara pesta yang sempurna salah satunya dengan menghadirkan outdoor
96
Ag u s t u s 2 0 1 6 / l i v i n g e tc i n d o n e s i a . co m
furniture yang cukup banyak sehingga Anda dan teman-teman atau kerabat bisa bercengkerama dengan lebih nyaman. Mulai dari meja dan kursi berbagai gaya. Anda juga bisa memanfaatkan pemandangan yang menghadap kolam renang atau jika rumah Anda terletak di tepi pantai, pemandangan lautan bisa menjadi tampak lebih spektakuler. Mini fountain, outdoor fireplace atau elemenelemen pendukung lainnya, bisa menambah acara pesta lebih semarak. â&#x2C6;&#x2014; Garden Ada sesuatu yang istimewa ketika Anda makan buah-buahan atau memasak dengan rempah-rempah yang tumbuh di kebun Anda sendiri. Anda hanya perlu menuai keuntungan dari hal yang kecil ini. Jika Anda memiliki anak-anak kecil yang ingin bergabung untuk berkebun biarkan mereka membantu menanam stroberi, kacang polon , dan bunga matahari. Anda juga dapat membuat sendiri taman impian Anda seperti menciptakan bangku dari tumpukan batu-batuan ataupun kayu, dan penuhi tanaman yang rindang di sekitarnya.
FOTOGRAFI (INTERIOR) DOK.PR SHOTS/DESIGN 3000
[ PERSONALISE YOUR OUTDOOR SPACE ]
DESIGN / PROJECT
4 COOK'S CORNER
FOTOGRAFI (INTERIOR) DOK. PR. SHOTS/ACHICA
Apa yang lebih menyenangkan jika mempunyai halaman yang luas? Yup, it's time to barbecue party! Anda pun bisa mengundang keluarga atau teman-teman untuk bersama menikmati hidangan barbecue. Apa saja yang perlu dipersiapkan untuk mengadakan pesta BBQ? Ada beberapa, yaitu alat pemanggang, arang, bahan makanan sesuai selera, saus BBQ botolan, tusuk sate dan minuman. Supaya praktis sebaiknya Anda membeli piring dan gelas plastik, sehingga tidak repot untuk mencucinya, dan yang terpenting persiapkan kantung besar untuk membuang sampah. Semua kebutuhan pesta BBQ tersebut bisa Anda temukan dan beli di supermarket terdekat atau Livingetc bisa merekomendasi Ace Hardware atau Mitra 10 untuk membeli peralatan BBQ.
l i v i n g e tc i n d o n e s i a . co m / Ag u s t u s 2 0 1 6
97
Project detail Untuk menghadirkan suasana sedikit ala Timur Tengah, Anda bisa meletakkan rangkaian furnitur outdoor dengan detail jalinan dari rotan membentuk motif arabesque. Anda dapat memesan koleksi ini melalui situs expormim.es.
98
Ag u s t u s 2 0 1 6 / l i v i n g e tc i n d o n e s i a . co m
FOTOGRAFI (INTERIOR) DOK.PRESS LOFT/GO MODERN FURNITURE
DESIGN / PROJECT
DESIGN / PROJECT
[ THE
TYPES
]
Terdapat beberapa macam outdoor furniture yang dapat Anda aplikasikan pada area patio atau halaman Anda.
∗
HAMMOCK atau tempat tidur gantung ialah semacam tempat tidur gantung dari kain yang digantung pada kedua ujungnya. Umumnya tempat tidur jenis ini digunakan oleh orang yang tinggal di daerah tropis. Hammock diproduksi di banyak negara antara lain Meksiko, Prancis, India, Kanada, dan Indonesia. Material yang biasa dipakai untuk pembuatan hammock contohnya kain katun, kain ikat, nilon parasut, tali, kait, dan lain-lain, Material yang banyak digunakankan ialah nilon parasut karena mudah didapat, cepat kering, ringan dan sederhana. Hammock biasanya digunakan untuk bersantai, atau beristirahat dalam kegiatan berkemah atau berwisata.
∗
DECK CHAIR adalah sebuah kursi lipat yang biasanya memiliki rangka kayu atau material lainnya. Deck chair sering kali disebut juga kursi portabel yang sering dipakai ketika berjemur di pantai. Desainnya kini lebih beragam, ada tambahan leg rest atau arm rest sehingga bisa disesuaikan dengan tinggi Anda. Bahan material yang biasa dipakai seperti bahan untuk hammock, kain ataupun vinil.
FOTOGRAFI (INTERIOR) DOK. DEDON; (BEAN BAG) DOK. PR. SHOTS/HOUSEOLOGY; (DECK CHAIR) DOK. PR.SHOTS/HOMEBASE; (HAMMOCK) DOK. PRESS LOFT/LAGOON
∗ BEAN BAG merupakan salah satu perabot yang banyak diminati sekarang ini, Selain sebagai solusi pengisi ruang mungil, bean bag ialah sejenis sofa tanpa rangka sehingga ketika diduduki secara fleksibel membentuk kontur tubuh kita. Desainnya mirip kantong besar yang biasanya berisi butiran styrofoam atau material yang lebih mahal, bulu angsa. Kehadiran bean bag bisa menciptakan suasana yang santai di dalam maupun di luar rumah.
Product detail Junior Bean Bag Fatboy, Houselogy, Rp 2.100.000
Product detail Modern Simplicity Chevron Wooden Deck Chair, Homebase, Rp 650.000
Product detail South American Blue and Violet Double Hammock, Lagoon, Rp 2.768.000
l i v i n g e tc i n d o n e s i a . co m / Ag u s t u s 2 0 1 6
99
DESIGN / PROJECT
Pernahkah ketika masa kecil Anda memimpikan untuk tinggal di rumah pohon yang begitu sejuk, nyaman, dan indah? Saatnya menyulap halaman luas Anda untuk "merakit" rumah pohon impian Anda. Desain, bentuk, dan warna serta pemilihan material yang Anda akan atau pilih bisa disesuaikan dengan gaya yang diinginkan. Jika Anda memiliki budget yang terbatas, tapi keinginan untuk membuat rumah pohon Anda terwujud, Anda bisa bermain dengan material yang tidak terlalu mahal. Misalnya kolaborasi besi atau aluminium dengan kayu, akan tetapi perlu diperhatikan karakteristik material yang akan digunakan. Karena lokasi rumah pohon ini ialah outdoor, sehingga pemilihan materialnya haruslah kokoh, tahan akan cuaca panas maupun dingin, dan antirayap.
Project detail Konstruksi rumah pohon yang asimetris dengan perpaduan gaya antara modern dan natural bisa menjadi pilihan untuk rumah pohon impian Anda.
100
Ag u s t u s 2 0 1 6 / l i v i n g e tc i n d o n e s i a . co m
FOTOGRAFI (ATAS) DOK.ISTIMEWA; (BAWAH) DOK. ISTIMEWA
5 SECRET NOOKS
DESIGN / PROJECT
6 MODERN OASIS
FOTOGRAFI DOK. PRESS LOFT/ SWEETPEA & WILLOW
Dengan membangun outdoor bed yang langsung menghadap pemandangan kolam renang yang biru, menjadi "sanctuary" dan "surga" bagi Anda setelah menghadapi hirup pikuk dan stres dari seharian bekerja. Apalagi didukung dengan suasana yang menenangkan, nyaman, dan ditemani dengan embusan angin yang sejuk serta mendengar suara gemericik air dari kolam.
l i v i n g e tc i n d o n e s i a . co m / Ag u s t u s 2 0 1 6
101
DESIGN / PROJECT
DREAM OFFICE Hampir sebagian besar waktu Anda beraktivitas pastinya di kantor, untuk itu membuat kantor menjadi tempat yang nyaman dan menyenangkan untuk bekerja, komposisi warna yang tepat pada interior perlu diperhatikan. Warna dapat mempengaruhi mood, suasana hati, dan keputusan bisnis. Warna memberikan pengaruh besar dalam meningkatkan produktivitas, kreativitas dan semangat kerja karyawan.
1 MODERN LOOK Memiliki ruang kerja yang apik merupakan dambaan semua karyawan. Apalagi ditambah warna interior dan furnitur yang tepat. Terasa pas dilihat. Nuansa abu-abu, oranye, dan putih menjadi padanan yang memikat di area kerja Anda, atmosfir di ruangan terasa lebih hangat namun ekspresif. Jika Anda menginginkan sentuhan lebih modern, pilihlah furnitur dan aksesori yang simpel dan sedikit edgy. Cobalah kolaborasi material stainless steel dengan kaca.
TEKS â&#x20AC;˘ D I N DA B ES TA R I / FOTO G R A FI â&#x20AC;˘ D O K M OWI LE X
102
Ag u s t u s 2 0 1 6 / l i v i n g e tc i n d o n e s i a . co m
DESIGN / PROJECT
2 OPEN SPACE Area kantor yang terbuka namun dibatasi oleh sistem kubikal pada area kerja, terkadang terasa lebih sempit walaupun jika dilihat dari efektifitasnya, ketika Anda bekerja lebih cepat hanya di tempat yang sama tanpa berpindah-pindah tetapi permasalahannya adalah jadi membosankan. Maka dari itu, lagi-lagi warna yang mampu membuat area kantor seperti ini bisa berubah seketika. Tidak hanya dari furniturnya, bahkan lantai pun perlu dipikirkan. Anda bisa menggunakan karpet berwarna sejuk seperti biru, agar terasa lebih nyaman, begitu pula didukung dengan furnitur kubikal berwarna natural, seperti abu-abu. Dan satu lagi yang terpenting, dinding! Dominasi warna putih dengan aksen oranye di satu sisi dinding menjadikan ruangan tampak lebih luas dan atraktif. Sentuhan manis pot-pot tanaman yang diisi dedaunan berwarna hijau, menciptakan atmosfir kerja yang lebih menyenangkan.
Project detail Untuk dinding ruangan ini Anda dapat mengecatnya dengan Mowilex Emulsion-Toasted Taupe/8B-05C4; dan pada sideboard, pintu, serta aksen dengan Mowilex Acrylic Gloss Enamel-Summer Valley/5A-7B05
Project detail Untuk dinding ruangan ini Anda dapat mengecatnya dengan Mowilex Emulsion -Body Wave 3B-05 C05 dan aksen oranye Summer Valley/5A-7B05; dan pada kubikalnya Mowilex Emulsion-Semokey Robinson/P-OP15
â&#x2C6;&#x2014; warna-warna pada halaman ini dibuat sedekat mungkin dengan warna asli cat sesuai kapasitas percetakan modern
l i v i n g e tc i n d o n e s i a . co m / Ag u s t u s 2 0 1 6
103
DESIGN / PROJECT
[ TIPS ] Pemilihan dan pengaplikasian warna cat menjadi hal yang cukup diperhatikan dalam interior sebuah bangunan. Tak terkecuali di kantor. Memilih yang sesuai dapat memengaruhi kreativitas, cara kerja, dan suasana hati karyawan. Maka dari itu, Anda sebaiknya memilih warna cat yang tepat untuk interior kantor Anda. • NATURAL Nuansa warna-warna natural di ruang kerja dapat membuat semakin giat bekerja karena suasana yang tercipta begitu menenangkan. Anda dapat memilih warna-warna netral, atau pastel untuk diterapkan pada ruangan. Warna-warna netral dapat diaplikasikan sebagai warna cat utama sehingga ruangan terasa lebih luas dan sedikit terkesan mewah. Berikan aksen warna yang segar seperti hijau, biru, atau bahkan pink agar ruangan lebih menarik. Rekomendasi: Mowilex Emulsion-Milky Way/P-OP14, Bed of Roses/9B-05C05, atau Eco Love/5D-1A05; dan Distant Blue/2B65C25, atau Padi Field/9D-6A2
• MERAH Untuk warna merah pada interior kantor memberikan rasa nyaman namun penuh semangat. dan mendorong Anda untuk selalu bekerja. Warna cat merah dapat diterapkan pada kursi kerja yang disandingkan dengan yang dapat warna cokelat kayu, dan meja kerja berwarna abu-abu . Atau merah bisa menjadi sebagai aksen. Berupa aksesori, atau aksen pada salah satu dinding, bahkan pada karpet. Rekomendasi: Mowilex Emulsion-Red Corner/1A-7B25, Lady in Red/9B-6C3, atau Cosmopolitan/1A-7B1.
104
Ag u s t u s 2 0 1 6 / l i v i n g e tc i n d o n e s i a . co m
• UNGU Beranikan diri Anda untuk mengubah tampilan ruang kerja dengan nuansa warna ungu. Warna ini seakan menjadikan ruangan tampak elegan, atraktif, sekaligus meneduhkan asal tidak mengaplikasikannya berlebihan. Warna ungu bisa juga dipadankan dengan warna pastel, atau krem, dan cokelat. Bisa menjadi aksen salah satu dinding ruangan, atau bisa diterapkan pada furnitur, atau bahkan sebagai pemanis aksesoris berwarna ungu dengan bentuk beragam. Rekomendasi: Mowilex Emulsion-Violet Aura /7B-4C5, atau Purple Patch 7-55C3 •KUNING Kesan ceria, menyenangkan, hidup , untuk membangkitkan semangat dan suasana hati dari pekerjaan Anda yang bertumpuk, Anda dapat mengaplikasikan warna kuning pada area kerja di kantor Anda. Atau bisa memadumadankan warna tersebut dengan warna-warna yang kontras atau gradasi seperti oranye atau ungu, atau bahkan putih. Bisa diaplikasikan sebagai aksen ataupun dominasi warna, tetapi tentu warna cokelat kayu pada furnitur dapat melembutkan nuansa ruangan sehingga tidak terlalu terlihat terang. Dapat Anda manfaatkan juga pada warna salah satu furnitur, atau filing cabinet. Rekomendasi: Mowilex Emulsion-Banana Pancakes/A-8A05, Sun Beam 9A-8B05 atau Vertical Horizons 8A-6B05
3 DIVERSITY Ruang meeting menjadi ruangan yang terpenting di dalam sebuah kantor. Tidak hanya sebagai ruang untuk bertemu dengan sesama karyawan untuk meeting internal, bisa juga berfungsi sebagai tempat untuk bertemu klien. Oleh karena itu, warna yang diterapkan pada ruang ini haruslah yang menenangkan seperti warna netral putih atau abu-abu muda dikolaborasikan dengan warna cokelat kayu dan sentuhan biru laut pada salah satu sisi dinding.
Project detail Untuk dinding ruangan ini Anda dapat mengecatnya dengan Mowilex Emulsion-Satin Cream/9A-05B05, Body Wave/3B-05C05; dan Glacier Falls/2B-4C2, Distant Blue/2B-65C25, atau Ocean Pacific/ 1B-6C2
DESIGN / PROJECT
â&#x2C6;&#x2014; warna-warna pada halaman ini dibuat sedekat mungkin dengan warna asli cat sesuai kapasitas percetakan modern
l i v i n g e tc i n d o n e s i a . co m / Ag u s t u s 2 0 1 6
105
DESIGN / PROFILE
AY ARCHITECTS Para arsitek muda berbakat yang tergabung dalam AY Architects ini menceritakan pandangan mereka tentang sebuah desain yang fungsional dan mampu menarik orangorang di sekitarnya. Wawancara / Fivi Anjarini Fotografi / Dok. AY Architects
B
erawal dari minat yang sama akan dunia arsitektur, Adria Ricardo dan Yurike Safanayong mencoba menjawab perkembangan arsitektur di Indonesia yang haus akan ide-ide baru dengan mendirikan firma arsitek yang merupakan gabungan dari nama depan keduanya, AY Architects. Memang dunia desain dan arsitektur kita saat ini dihiasi oleh para arsitek muda berbakat yang kian mandiri. Kehadiran AY Architects yang didirikan lima tahun lalu misalnya, semakin menambah warna bagi dunia arsitektur kita saat ini. Dan bagi AY Architects, merupakan tantangan tersendiri untuk mencoba mengaplikasikan gaya desain yang kekinian tanpa mengabaikan fungsi dan harmonisasi. Kini AY Architects menambah timnya untuk memenuhi kebutuhan klien yang semakin bertambah dengan seiring berjalannya waktu. Adapun proyek-proyek yang sudah ditangani sampai saat ini, di antaranya didominasi oleh rumah tinggal, yaitu rumah-rumah privat di kawasan Jakarta dan sekitarnya juga bangunan komersial seperti Beer Garden Kemang, dan lainnya. Untuk mengetahui lebih lanjut karyakarya AY Architects, Anda dapat menelusuri halaman situs mereka di ayarchitects.id. Tolong ceritakan tentang AY Architects!
Adria Yurike Architects berdiri pada tanggal 11 Juni 2011. Studio ini dimulai untuk menjadi bagian dari jawaban perkembangan arsitektur di Indonesia. Dengan skala studio yang kecil, kami selalu menjaga iklim haus akan pencarian dan penemuan.
106
Ag u s t u s 2 0 1 6 / l i v i n g e tc i n d o n e s i a . co m
DESIGN / PROFILE
Siapa sajakah timnya?
Tim kami beranggotakan Adria Ricardo dan Yurike Safanayong selaku prinsipal, Monica Renata, Dona Paramita, dan Stevanus Halim selaku senior arsitek, Agustinus Satya dan Philip Sutejo selaku junior arsitek, serta Avinda Vielandy dan Inas Raras selaku pemagang. Siapa saja klien AY Architects?
Klien-klien kami 80% adalah keluarga yang ingin memiliki rumah tinggal yang nyaman dengan pertimbangan perencanaan ruang tinggal yang baik.
Apa produk proyek pertama AY Architects? Dan apa pelajaran berharga yang dapat dipetik dari proyek ini?
Proyek pertama kami adalah sebuah rumah tinggal yang berada di daerah Fatmawati, Jakarta Selatan. Pada kesempatan pertama ini, kami banyak belajar bagaimana mewujudkan sebuah ide yang baik di atas kertas menjadi sebuah proyek yang ideal dan terbangun dengan segala tantangan yang selalu menyertai proses berjalannya sebuah proyek. Konsistensi dan kejujuran terhadap ide yang kita tanamkan menjadi sangat penting dan menentukan arah dan hasil akhir sebuah proyek.
Proyek apa yang paling selama ini berkesan bagi AY Architects? Alasannya?
SEARAH JARUM JAM DARI KIRI BAWAH Foyer lantai 2 dengan banyak bukaan sehingga tidak berkesan lorong; Tim AY Architects; Perpaduan yang selaras antara ruang luar dan ruang dalam bangunan; Proyek rumah di Cilandak—tangga lingkar klasik bergaya modern; Beer Garden Kemang dengan konsep terbuka menjadi satu dengan backyard
Setiap proyek rumah tinggal meninggalkan kesan yang sangat personal antara pemilik sebagai pengguna, dan
l i v i n g e tc i n d o n e s i a . co m / Ag u s t u s 2 0 1 6
107
DESIGN / PROFILE
kami sebagai arsiteknya. Hal tersebut yang membuat kami lebih tertarik dari satu proyek ke proyek lainnya. Karena bagi kami, setiap proyek menyimpan rahasia yang bisa kita temukan di awal, tengah, atau di akhir proyek. Hal apa yang paling banyak menginspirasi tim Anda saat mendesain?
Lahan dan klien. Dua hal tersebut selalu menjadi inspirasi kami dalam merancang sebuah bangunan tinggal. Pendekatan yang baik terhadap keduanya akan membuat kami lebih mengerti dan yakin pada keputusan yang diambil dalam perancangan. Saat mengerjakan proyek, apakah tim Anda sering mengalami perbedaan pendapat? Bagaimana kalian menyikapinya?
Perbedaan akan selalu terjadi dan kami meyakini bahwa perbedaan pemikiran dalam proses adalah metode penajaman ide. Berpikir terbuka dan tulus tidak jarang sulit dilakukan, tetapi dalam prosesnya kami belajar untuk saling menghargai pendapat untuk mencapai hasil rancangan terbaik. Bagaimana jika tim Anda yang mengalami perbedaan pendapat dengan klien?
Sekitar 75% dari proses sebuah proyek adalah komunikasi. Bisa disampaikan secara visual maupun verbal, pada saat terjadi perbedaan pendapat dengan klien, kami mengupayakan tercapainya sebuah solusi yang menjawab
108
Ag u s t u s 2 0 1 6 / l i v i n g e tc i n d o n e s i a . co m
kebutuhan namun juga mengakomodasi ide kami sebagai arsiteknya secara berimbang.
Tiga kata yang dapat merepresentasikan karakter desain AY Architects…
Fungsional, harmonis, solid.
Siapakah arsitek/desainer interior/produk favorit Anda? Bagaimana jika tim Anda diberi kesempatan untuk berkolaborasi dengannya/mereka?
Banyak sekali desainer ternama yang menjadi idola kami, baik di dalam maupun di luar negeri. Salah satunya adalah Eduardo Soto de Moura. Kami akan sangat senang sekali jika berkesempatan melihat secara langsung bagaimana visual dan nuansa dapat dikontrol melalui arsitektur. Apa rencana tim Anda berkaitan dengan AY Architects?
Dalam jangka pendek, kami menginginkan terbangunnya proyek-proyek secara baik dan ideal, juga dapat terlibat dalam proyek berskala nasional, sedangkan dalam jangka panjang, kami mengharapkan dapat menyumbangkan ide dalam event, bahkan proyek berskala internasional. Desain yang baik menurut AY Architects adalah...
Desain yang baik tercapai pada saat rancangan secara keseluruhan dapat dialami secara normal sekaligus menarik
DESIGN / PROFILE
SEARAH JARUM JAM DARI KIRI BAWAH Salah satu proyek AY Architects di Jakarta Selatan— dapur bertema modern klasik; Proyek Rumah di Bangka, Jakarta Selatan—teras atas memberikan permainan massa bangunan lantai 2; Area wastafel kamar mandi utama, his & hers; Reading Corner, menyiasati ruang keluarga yang luas
pada bagian-bagian tertentu. Detail kecil yang tidak terselesaikan akan menghambat tersampaikannya ide. Hal inilah yang kami percaya dan yakini bahwa menciptakan ruang dan bangunan yang “biasa-biasa saja” sekaligus jelas tersampaikannya sebuah ide yang menjadi tantangan kami sebagai perancang bangunan. Dapatkah dideskripsikan gaya kantor AY Architects?
Studio kami dibangun dengan semangat dan pendekatan personal, baik secara hubungan internal maupun hubungan eksternal. Kami menikmati proses diskusi juga secara personal dengan klien, dan siapa pun yang terlibat dalam berjalannya sebuah proyek. Secara ringkas, kami melihat proses berkarya kami adalah buah pemikiran dari banyak pihak. Menurut AY Architects seperti apakah rumah yang ideal? Alasannya? Pada saat berbicara mengenai rumah, kami meyakini bahwa rumah tinggal adalah susunan dari ruang-ruang tinggal yang dikomposisi baik untuk memenuhi kebutuhan pengguna. Untuk itu, kami juga yakin bahwa sebuah rumah tinggal harus fungsional dan menjawab pola hidup secara umum dan spesifik pada saat bersamaan. Sebagai contoh kecil, area servis di Indonesia memakan kurang lebih sepertiga dari luas bangunan ideal. Sebagai perancang, kita harus mampu menjawab persoalan ini dengan bijaksana sehingga kebutuhan ruang tinggal terpenuhi, namun tidak berarti idealisme secara estetika kita lupakan, atau sebaliknya. Hal-hal kecil seperti itu kami pelajari secara berlanjut dari waktu ke waktu untuk kemudian tercapainya kata sepakat, inilah pola tinggal, ruang tinggal, rumah tinggal yang baik di Indonesia. Bagaimana menurut Anda dengan perkembangan dunia arsitek dan desain saat ini?
Perkembangan arsitektur di Indonesia saat ini kami rasa baik sekali. Dapat diterimanya ide dan pemikiran arsitek oleh klien sangat berbeda dibandingkan dengan sebelumnya. Iklim ini ditandai juga dengan bertumbuhnya berbagai macam konsultan desain dengan berbagai “genre” desain. Menjadi tantangan juga bagi kami konsultan muda untuk memberikan sumbangan ide yang dewasa untuk kemudian dapat menjadi bagian evolusi arsitektur di Indonesia.
l i v i n g e tc i n d o n e s i a . co m / Ag u s t u s 2 0 1 6
109
DESIGN / SHOPPING
DESIGN NEWS Info seputar dunia teknologi dan appliance terbaru.
Sleek & Curvy
NO STOOP
Dengan desain minimalis nan elegan, mesin cuci terbaru dari Panasonic, Front-Loading Washer Dryer NA-D106X1, hadir dengan teknologi Active Foam System yang dapat meningkatkan performa pencucian dengan busa super-padat dan halus untuk mengangkat endapan kotoran terkecil, bahkan noda di serat pakaian, hanya dalam waktu 34 menit. Mesin cuci ini juga mengusung tombol touch screen, fungsi pengeringan 100%, dan pedestal yang tinggi (100 cm) untuk kenyamanan penggunaan tanpa perlu membungkuk. (panasonic.com/id)
CLEAN AIR Dyson akhir Juni lalu meluncurkan Dyson Pure Cool™ Link yang dapat menciptakan udara yang lebih bersih di tengah memburuknya tingkat polusi udara. Dyson Pure Cool™ Link memiliki teknologi air purifier cerdas yang secara otomatis menghilangkan 99,95% alergen di dalam ruangan dan polutan hingga sekecil 0,1 mikron1 dari udara. Produk yang bersertifikasi ramah akan asma dan alergi ini tersedia dalam dua pilihan model, yaitu untuk diletakkan di lantai dan di meja. (dyson.co.id)
110
Ag u s t u s 2 0 1 6 / l i v i n g e tc i n d o n e s i a . co m
USEFUL APP
Schneider Electric, perusahaan global di bidang pengelolaan energi dan automasi meluncurkan mySchneider, aplikasi pelayanan konsumen gratis untuk perangkat cerdas untuk meningkatkan produktivitas para instalatir listrik, panel builders, Original Equipment Manufacturer (OEM), dan lainnya. Tersedia untuk perangkat iOS® dan Android™, aplikasi ini menawarkan peningkatan produktivitas di tiga area, yaitu pelayanan yang disesuaikan dengan kebutuhan (Tailored services), 24/7 Self-service, dan Connect to Schneider Electric yang memiliki beragam fungsi penting. (schneider-electric.com)
TEKS & RISET FIVI ANJARINI FOTOGRAFI (AIR PURIFIER) DOK. DYSON, (MESIN CUCI) DOK. PANASONIC, (TELEVISI) DOK.SONY, (MYSCHNEIDER APP) SCHNEIDER
Sony Indonesia memperkenalkan rangkaian televisi Bravia® LCD dengan beberapa pilihan ukuran layar dari 40” sampai 49” pada Juni lalu. Sony telah melengkapi rangkaian produknya dengan X-Reality PRO yang menghasilkan tampilan dengan detail menakjubkan pada konten, seperti siaran televisi, DVD, dan Blu-ray. Lekukan manis dan tampilan elegan yang ramping dihadirkan dengan pengaturan kabel yang rapi sehingga membuat kabel-kabel tak terlihat saat Anda memperhatikan layar. Mulai dari Rp 5.800.000. (sony.co.id)
DESIGN / PROJECT
Butuh saran interior atau memilih produk yang tepat dari ahlinya? Guru desain Livingetc siap membantu Anda. ARY JUWONO adalah seorang desainer interior, desainer produksi, dan art director. Ia telah bergelut di dunia desain sejak tahun 1990 dan merupakan salah satu pendiri konsultan desain A2J. Ia kerap mengerjakan banyak proyek, mulai dari hunian, show unit, hospitality, hingga interior setting untuk keperluan iklan dan film. Kirimkan pertanyaan Anda melalui: indonesia.livingetc@gmail.com, Facebook: facebook.com/livingetcindo, atau Twitter: @livingetcindo
Dear Mas Ary, Saya ingin membuat ruang studi dan perpustakaan mini buat kedua anak saya, yang masih duduk di kelas 3 SD dan 6 SD. Minta tolong Mas Ary untuk desain ruang belajar yang menarik dan tidak kaku seperti apa, ya? Terima kasih. SISSY, BSD TANGERANG
A
Hai Sissy,
Ada beberapa saran untuk membuat perpustakaan mini bagi si kecil berdua yang berbeda usia. Saran pertama, buat rak buku lepas (agar mudah dipindahkan sesuai kebutuhan) dalam bentuk yang sederhana dan terbuka agar mereka mudah membedakan sesuai isi buku masing-masing. Bila perlu, Sissy bisa membedakan melalui warna raknya, misalnya rak hijau milik kakak dan yang kuning milik adik. Saran kedua, buat rak buku yang menyatu dengan meja belajar mereka dengan posisi penempatan saling membelakangi, hal ini mengajarkan kepada mereka sejak dini tentang nilai privasi masing-masing. Kelebihan cara penempatan meja belajar dan rak buku seperti ini juga bisa membuat mereka lebih fokus terhadap cara belajar masing-masing. Saran ketiga, hiasi salah satu sudut dinding ruang belajar mereka dengan lukisan dinding dan sofa agar mereka bisa beristirahat dengan nyaman saat belajar sudah mulai dirasa jenuh.
Dear Mas Ary, Saya ingin memperbarui lemari baju peninggalan orangtua saya yang bentuknya lurus kaku dan satu lagi berukir. Mohon ide Mas Ary cara mempermak lemari lama agar terlihat lebih modern karena sebenarnya materialnya sangat bagus dari kayu jati tua.
ADAM, JAKARTA
A
Halo Adam, mendapat warisan lemari antik koleksi orangtua bisa menjadi barang kenangan yang tak lapuk dimakan zaman. Bagaimanapun barang tersebut bisa menjadi â&#x20AC;&#x153;family heritageâ&#x20AC;? yang akan selalu mengingatkan kita kepada orangtua. Sayangnya, kadang barang tersebut tidak lagi relevan secara estetis untuk kita pakai di era gaya interior kita saat ini. Jalan keluarnya, ayo kita buat tampilan baru untuk lemari peninggalan orangtua tadi dengan, misalnya, mengecat ulang lemari tadi dengan warna yang disesuaikan dengan furnitur lain yang sudah Adam punya. Bila perlu tambahkan sentuhan artistik lewat lukisan tangan. Cara lain, ganti daun pintu lemari tersebut dengan frame kaca bening sehingga Adam bisa mengolah tampilan dalamnya dengan melapisi wallpaper bermotif atau dicat dengan warna terang sehingga lemari tersebut akan terlihat baru dan segar. Selamat mencoba!
l i v i n g e tc i n d o n e s i a . co m / Ag u s t u s 2 0 1 6
111
AGENDA / SHOPPING
CUSHION COVER
Bantal Bajaj Jakarta 50 x 50 cm, The Rug House, Rp 450.000
Bantal Confetti, Kinara Living, Rp 160.000
Bantal Maps, Mikata, Rp 242.000
112
Ag u s t u s 2 0 1 6 / l i v i n g e tc i n d o n e s i a . co m
Bantal Rambutan, Seruni Living, Rp 150.000
Bantal Geopatch Combine 45 x 45 cm, Vivere, Rp 218.000
Bantal Crescent, Kinara Living, Rp 160.000
Bantal Red Hat Woman 45 x 45 cm, The Rug House, Rp 200.000
Bantal Bunga Musim Semi, Seruni Living, Rp 150.000
Bantal ‘Vega Square’, Kukopilo, Rp 150.000
TEKS & RISET FOTO FIVI ANJARINI FOTOGRAFI DOK.THE RUG HOUSE, SERUNI LIIVNG, VIVERE, KINARA LIVING, KUKOPILO, BANTAL DARI MIKATA (MOHAMMAD NUHRIZAL)
Desain sarung bantal dari dalam negeri yang menarik dan cukup memiliki daya saing.
AGENDA / SHOPPING
LOCAL STOOL
Stool dari brand lokal yang memiliki karakter masing-masing dengan desain yang khas.
TEKS & RISET FOTO FIVI ANJARINI FOTOGRAFI M. NUHRIZAL, DOK. STUDIO BAHEN, VIVERE, SANTAI FURNITURE
Mushroom Stool, Elements, Rp 650.000
Poodle Stool, Studio Bahen, Rp 950.000
Triangle Stool, Mikata, Rp 962.500
Stool, Amygdala Bamboo, Rp 2.200.000
Strap Foot Stool, Elements, Rp 1.150.000
Navy Stool, Mikata, Rp 2.350.000
Stool, Rumah Lunar, price by request
Vassa Mini Stool, Vivere, price by request
Wengku Stool, koleksi Pring dari Santai Furniture, price by request
l i v i n g e tc i n d o n e s i a . co m / Ag u s t u s 2 0 1 6
113
ENTERTAINING / ETC
Rustic Charm NEW YORK CAFE D’ PARIS ∗ 150 gr sirloin steak ∗ 100 gr kentang potong dadu (rebus hingga matang) Cheese Fondue ∗ 50 ml Heavy Cream ∗ 1 lbr keju ∗ Brokoli ∗ Tomat ceri ∗ Saus gravy Cafe D’ Paris ∗ Butter, irisan parsley, dan air lemon campur semua, dan bekukan Panggang atau bakar daging dengan tingkat kematangan sesuai selera. Pan seared semua bahan cheese fondue hingga tercampur rata, sisihkan. Rebus brokoli dan tomat ceri, tiriskan. Campur potongan kentang rebus dengan cheese fondue, aduk hingga rata, sisihkan. Siapkan piring, lalu susun kentang yang telah dicampur dengan cheese fondue kemudian taruh steak yang telah dipanggang di atasnya. Letakkan Cafe D' Paris di atas daging. Drizzle saus gravy di samping steak, lalu letakkan sayur di atasnya. Sajikan hangat dan untuk finishing touchnya, torch Cafe D' Paris hingga meleleh.
114
Ag u s t u s 2 0 1 6 / l i v i n g e tc i n d o n e s i a . co m
Hadirkan suasana penuh keakraban dan sedikit sentuhan "rustic" dengan sajian makanan yang lezat dari Pete's Corner , Cipete, Jakarta Selatan. Teks/Dinda Bestari Fotografi/Stevie Wongso
ENTERTAINING / ETC
PETE'S CURRY RICE ∗ 700 gr sirloin steak, iris sebesar 1,2 cm ∗ 226 gr jamur segar, iris halus ∗ 2 bh bawang bombai berukuran sedang, iris tipis ∗ 1 siung bawang putih, cincang kasar ∗ 57 gr butter atau margarin ∗ 235 ml kaldu ∗ 1/2 sdt garam ∗ 1 sdt saus Worcestershire/ kecap inggris ∗ 55 gr saus BBQ ∗ 353 gr cooking cream ∗ 150 gr nasi mentega Rendam irisan daging ke dalam saus barbecue yang telah dicampur dengan saus Worcestershire, sisihkan. Tumis jamur, bawang putih, bawang bombai dengan butter hingga bawang bombai layu, tiriskan dari wajan, sisihkan. Masak daging dengan wajan yang sama hingga kecokelatan, masukkan kaldu, garam, dan saus Worcestershire. Masak hingga mendidih, kecilkan api, aduk-aduk, selama 15 menit. Masukkan seperempat bagian dari saus barbecue, aduk hingga rata. Lalu campurkan tumisan bawang bombai, aduk hingga rata selama 1 menit. Masukkan cooking cream, masak hingga panas namun tidak sampai mendidih, sisihkan. Sajikan hangat bersama nasi mentega.
MUSHROOM FRITTERS ∗ 5 bh jamur champignon ∗ 75 gr tepung terigu ∗ 1 btr telur ∗ 100 ml air ∗ Garam, lada, dan bubuk bawang putih secukupnya ∗ Mayonnaise secukupnya ∗ Salsa (campur irisan tomat, bawang bombai, parsley, dan alpukat) Aduk tepung dan bawang putih hingga tercampur rata, lalu tambahkan garam dan lada di dalam mangkuk. Tambah telur dan air, aduk hingga adonan rata dan tidak menggumpal. Panaskan minyak di dalam panci dengan suhu yang cukup tinggi. Celup masing-masing jamur ke dalam adonan tepung, lalu goreng ke dalam minyak panas, tiriskan. Sajikan hangat dengan mayonnaise dan salsa.
l i v i n g e tc i n d o n e s i a . co m / Ag u s t u s 2 0 1 6
115
ENTERTAINING / ETC
PETE'S BURGER ∗ 1 bh Carcoal Bun ∗ Daun lettuce segar secukupnya ∗ 1 lbr keju ∗ Saus gravy secukupnya ∗ French fries secukupnya Mushroom Saute ∗ Jamur shitake, iris tipis ∗ Bawang bombai, iris tipis ∗ Butter secukupnya ∗ Lada dan garam secukupnya Beef Patty ∗ 100 gr daging sapi cincang ∗ 1 btr telur ∗ Tepung roti secukupnya ∗ Susu evaporated secukupnya ∗ Worcestershire Sauce/kecap inggris secukupnya ∗ Bawang putih cincang secukupnya Campur semua bahan beef patty, lalu bentuk bulat pipih, sisihkan. Lalu panggang hingga matang atau kecokelatan. Panggang carcoal bun, sisihkan. Susun roti, mushroom saute, drizzle saus gravy, lalu lettuce, dan keju. Panaskan sebentar di dalam oven hingga keju meleleh. Sajikan bersama french fries atau potato chips.
116
Ag u s t u s 2 0 1 6 / l i v i n g e tc i n d o n e s i a . co m
ENTERTAINING / ETC
MANGO MOJITO
KOPI KOETJOEK
∗ Mango Puree ∗ Daun mint segar ∗ Jeruk nipis ∗ Gula ∗ Air soda ∗ Es secukupnya
∗ 150 ml kopi kental ∗ 70 gr creamer ∗ 3 bj cengkeh ∗ 1 gr pala ∗ Es batu secukupnya
∗ Irisan jeruk lemon ∗ Daun mint segar
Campur semua bahan, lalu aduk hingga rata. Tuang ke dalam gelas yang telah berisi es batu. Nikmat diminum ketika dingin.
Campur semua bahan, lalu aduk hingga rata. Tuang ke dalam gelas yang telah berisi es batu. Nikmat diminum ketika dingin.
l i v i n g e tc i n d o n e s i a . co m / Ag u s t u s 2 0 1 6
117
ENTERTAINING / ETC
[ PETE'S CORNER ]
A
nother hip place in town! Yup! Tepatnya di area Cipete, Jakarta Selatan. Areanya yang berada di sudut jalan ini, that's why they called the restaurant, Pete's Corner. Ketika Livingetc berkunjung ke sana, suasana industrial, natural, dan bergaya unfinished wall sangat kental dan itulah yang membuat restoran ini begitu homey dan cozy. Restoran yang menawarkan makanan fusion comfort food ini mempunyai area resto 2 lantai, dan menyediakan makanan mulai dari Asian, Western, dan European. Mulai dari hidangan klasik seperti steak dan burger, namun Pete's Corner menyajikannya berbeda. Seperti New York Cafe Dâ&#x20AC;&#x2122; Paris, steak yang dibakar dengan saus dan penyajian yang istimewa; begitu pula Pete's Burger dengan rotinya yang
118
Ag u s t u s 2 0 1 6 / l i v i n g e tc i n d o n e s i a . co m
berwarna hitam, serta daging patty-nya dibuat homemade yang lezat kaya akan bumbu. Jika Anda menginginkan makanan yang mengenyangkan, Anda bisa memesan Pete's Curry Rice, dengan potongan daging yang nikmat ditemani dengan nasi yang gurih, sempurna! Atau sekadar camilan, rekomendasi dari kami Mushroom Fritters bisa menjadi pilihan. Last but not least, tidak lengkap jika Anda belum menikmati kesegaran Kopi Kotjoek dan Mango Mojito.
Pete's Corner Kitchen & Grill Jalan Cipete Raya No. 7A, Jakarta Tel. +62 21 27656149 petescornerjkt@gmail.com IG: @petescornerjkt
ENTERTAINING / ETC
TROPICAL VIBE TEKS/DIN DA B ESTARI
F OTO G R A F I / D O K . T I J I L I H OT E L S E M I N YA K & P U S PA S I AG I A N ( P O R K B E L LY )
INTERIOR
MENU
Saatnya menandai kalender Anda untuk merencanakan a long long holiday! Walaupun liburan Lebaran telah usai, tak ada salahnya untuk memperpanjang liburan Anda. Just once in a life time! Mungkin Anda bisa melancong ke Pulau Dewata, Bali, dengan segala keindahannya dan menginap di Tijili Hotel yang berada di daerah Seminyak. Pilihan kami pada hotel ini karena letaknya yang strategis dan fasilitas yang lengkap. Salah satu bagian yang menyenangkan dari hotel ini ialah Kakatua Tropic Lounge. Dengan nuansa tropical yang kental serta permainan warna pada furnitur dan interiornya, menambah suasana begitu ceria dan hangat. Restoran ini memiliki dua area: indoor dan outdoor, sehingga mampu menampung cukup banyak orang jika Anda ingin mengadakan pool party. Whether you want to shop, lounge, sleep or party, Tijili comes with its premises.
Kakatua Tropic Lounge menghadirkan rangkaian makanan yang lezat khas Mediterania, Eropa, dan Indonesia dengan sentuhan modern twist . Mulai dari appetizer atau starter, main course hingga dessert serta beverage. Deretan menu seperti salad, sup, menu Tapas, pasta semuanya tersedia di restoran ini. Dan rekomendasi dari kami sebagai main course-nya, Roasted Pork Belly; sementara dessert-nya, Chocolate Orange Cake. Bagi Anda yang membawa keluarga terutama anak-anak, Kakatua Tropic Lounge menawarkan Kidâ&#x20AC;&#x2122;s Menu, dengan hidangan yang pasti disukai oleh anak-anak dan sesuai dengan lidah mereka. Jangan lewatkan kesempatan untuk mengikuti event Chill & Grill setiap Jumat mulai dari 18.30-21.30 WITA; atau Anda yang ingin bersantai sejenak di sore hari, Anda dapat mengikuti Tropical Afternoon Tea, yang diadakan tiap Sabtu dan Minggu mulai dari 14.00-17.00 WITA.
Kakatua Tropic Lounge at Tijili Hotel Seminyak, Jalan Drupadi No. 9, Seminyak, Bali 80361 Tel. +62 361 4741888 www.tijili-hotel.com
l i v i n g e tc i n d o n e s i a . co m / Ag u s t u s 2 0 1 6
119
TRAVEL / ETC
SANDY BEACH HAVEN Destinasi sempurna untuk pencinta pantai dengan hamparan pasir putih sejauh mata memandang.
GAMBAR INI Bersantai di Ocean Pool sambil menikmati matahari terbenam. Lobi Mulia Resort yang didominasi warna biru menawan
Teks & Riset Foto / Fivi Anjarini
S
etelah kesibukan di Hari Raya, kini saatnya Anda memanjakan diri dengan berlibur ke tempat wisata favorit. Kali ini kami mengeksplor hotel dan resort di Indonesia dengan destinasi favorit karena memiliki pantai-pantai yang menakjubkan. Tidak perlu jauh-jauh ke luar negeri, karena di negeri kita ini banyak pantai cantik tersembunyi yang belum Anda eksplor dengan tempat penginapan yang nyaman dan luks. Khusus Anda pencinta pantai, kami pilihkan tempat penginapan yang berlokasi di sepanjang garis pantai. Begitu Anda keluar dari pintu hotel atau resort, tak lama Anda akan langsung mendapati jejak kaki Anda di hamparan pasir putih dengan pemandangan lepas pantai yang memukau. Berlibur dengan teman-teman atau keluarga, semua sesuai kebutuhan Anda karena hotel-hotel yang kami pilih juga sarat akan program yang memanjakan. Apakah Anda berlibur dengan keluarga ataupun dengan teman-teman, kami berikan alternatif tempat menginap sesuai preferensi Anda, mulai tempat menginap yang stylish dan elegan, yang ramah anak dan keluarga, hingga untuk Anda yang ingin mencari relaksasi total dengan atmosfer tradisional. So, happy holiday!
120
Ag u s t u s 2 0 1 6 / l i v i n g e tc i n d o n e s i a . co m
Mulia Resort Nusa Dua, Bali DETAIL Resort yang berdiri di atas lahan 30 hektare dan berdampingan dengan The Mulia, dan Mulia Villas di sepanjang pantai di Nusa Dua. SESUAI UNTUK Penyuka fasilitas lengkap dengan nuansa yang stylish. Memasuki resort ini, Anda akan disambut dengan chandelier kristal nan mewah dan meja focal yang terlihat elegan dan cantik. Resor yang terdiri dari 526 kamar, suite, dan lagoon suite ini memiliki beragam fasilitas yang memanjakan, di antaranya adalah empat jenis kolam renang yang dapat Anda pilih, mulai dari kolam menghadap lautan yang menakjubkan dengan fasilitas bar, kolam splash untuk anak, ataupun kolam cabana privat. Untuk urusan lidah, manjakan diri Anda di empat pilihan restoran dan lima bar dengan aneka pilihan hidangan, seperti masakan Jepang, Cina, Pan-Asia dan Mediterania, serta hidangan Internasional. Nikmati pelayanan butler untuk jenis Premier suite dan Duke suite yang mengutamakan kenyamanan Anda. Lengkapi pengalaman liburan Anda dengan treatment pilihan, seperti Around The World Massage, Balinese Massage, Lifestyle Wellness Program di Mulia Spa, yang dilengkapi dengan fasilitas Ice Room pertama di Asia. PEMESANAN Informasi lebih lanjut, (62-361) 3017777. (themulia.com)
TRAVEL / ETC
The Westin Resort Nusa Dua, Bali DETAIL Resort dengan view Samudra Hindia dalam nuansa tropis. SESUAI UNTUK Anda yang menginginkan relaksasi dan mengutamakan fasilitas lengkap dan menyenangkan untuk anak dan seluruh anggota keluarga. Berdiri di atas hamparan pasir putih di bagian selatan pantai Nusa Dua, The Westin Resort Nusa Dua Bali bagaikan surga keluarga. Selain itu, resort yang terdiri dari 433 kamar ini sangat memperhatikan kebutuhan anak, seperti area check-in khusus untuk anak-anak, akses gratis Westin Family Kids Club dengan beragam aktivitas yang menyenangkan, Westin Kids Spa, dan juga kolam renang khusus anak beserta waterslide-nya. Dan The Westin Resort Nusa Dua, Bali, merupakan tempat sempurna untuk relaksasi dengan adanya program Awaken Your Senses Heavenly Spa by Westin™’ dan juga yoga yang dipandu oleh spesialis yoga dari India, Jitendra Pokhriyal. Coba juga paket Sunday Fun Day Brunch untuk keluarga yang menawarkan pilihan menu BBQ, panggang, antipasto, charcutiere, homemade pizza, risotto dari parmesan wheel, gelato yang fresh dan program SuperChefs untuk anak-anak. Beragam pilihan paket menginap untuk keluarga termasuk di antaranya Family Package, Resort Credit, dan Discover New Wonders. DARI BAWAH KE ATAS Family Suite Bedroom yang sangat luas; Dream Dinner di The Westin Bali
PEMESANAN Double room mulai dari Rp 2.500.000++/malam, termasuk makan pagi untuk keluarga dan penjemputan dari dan ke Ngurah Rai International Airport. (westinnusaduabali.com)
SERAHA JARUM JAM MULAI DARI GAMBAR INI Infinity Pool yang menakjubkan; Luxury Pavillion Ocean View; Interior natural hangat di Royal Villa Interior
The Oberoi
Lombok, Nusa Tenggara Barat DETAIL Hotel yang terletak di Pantai Medana dengan pemandangan sunset Gunung Agung, Bali. SESUAI UNTUK Penyuka pantai sekaligus pencinta hamparan kebun yang indah. Di The Oberoi, Lombok, ini Anda akan dimanjakan dengan hamparan 24 hektare kebun yang sangat indah dengan beragam pepohonan rindang dan bunga bugenvil yang cantik dan kolam renang yang spektakuler. Hotel yang pernah memenangkan “The top three Best Hotel for Leisure facilities in Asia” dari Condé Nast Traveller, UK, The Gold List 2012 ini terbagi atas vila dan paviliun, dan semuanya memiliki view lautan yang membuat kita menarik napas dan tentu saja pemandangan hamparan kebun yang menakjubkan. Tersedia fasilitas restoran, yaitu Sunbird Café, Lumbung Restaurant, Tokek Bar, Amphitheatre (restoran bertema Indonesia dengan iringan tarian tradisional Sasak), serta spa tradisional. PEMESANAN Untuk pemesanan, dapat menghubungi reservations.toli@oberoihotels.com . (oberoihotels.com)
l i v i n g e tc i n d o n e s i a . co m / Ag u s t u s 2 0 1 6
121
TRAVEL / ETC
DARI ATAS KE BAWAH Pool yang menakjubkan sekaligus menenangkan; Kamar tidur yang nyaman di Thai Villa
The Sanchaya Pulau Bintan, Riau DETAIL Resor di Pulau Bintan yang di depannya terhampar pasir putih Pantai Lagoi yang menyerupai keindahan Maladewa. SESUAI UNTUK Anda yang menyukai liburan dengan fasilitas VIP yang memanjakan. Sanchaya yang berarti ‘koleksi’ dalam bahasa Sansekerta, memiliki 21 vila dan sembilan suite. Didirikan tahun 2014, The Sanchaya memiliki fasilitas lengkap dan mewah, seperti clubhouse, dua restoran, 24 jam in-villa dining, bar, wine cellar, wine-cheese-and-cigar lounge, 50 meter infinity pool, spa, fitness center, serta yoga di sisi pantai. Resor yang terinspirasi dengan gaya Eropa abad ke-18 dan 19 ini dapat ditempuh 45 menit dari Terminal Tanah Merah, Singapura, dan dari terminal ini hanya membutuhkan 15 menit ke Bandara Changi. The Sanchaya satu-satunya yang memiliki akses VIP ke terminal feri untuk tamu spesial, bahkan juga dapat menggunakan yatch! Untuk diketahui, hotel ini sangat sejuk dengan suhu 26 derajat Celcius karena dikelilingi hutan hujan tropis yang sangat lebat juga hutan bakau. PEMESANAN Mulai dari Rp 7.336.000++ per malam. (thesanchaya.com)
St. Regis Bali Resort Nusa Dua, Bali DETAIL Resort di Pantai Nusa Dua dengan pemandangan memukau Samudra India. SESUAI UNTUK Pencari ketenangan maksimal dengan beragam fasilitas lengkap untuk keluarga. Mulai dari gelombang samudra yang hangat, kolam renang dengan bar, hingga 3668 meter persegi waterlagoon biru kristal, St. Regis menawarkan surga dunia yang memanjakan. Belum lagi sembilan hektare hamparan kebun tropis yang cantik yang berdiri di atas 123 suite dan vila dengan dekor bergaya Bali kontemporer dan 24 jam layanan butler, sangat memanjakan. Tersedia restoran dan bar dengan sajian yang berbeda, seperti Restoran Kayuputi yang memenangkan penghargaan (view pantai), Boneka, Dulang (masakan Indonesia di bawah gazebo), Gourmand Deli, King Cole Bar, dan Vista Bar. Nikmati juga fasilitas Remède Spa untuk relaksasi sempurna, program Fitness Club seperti yoga, Tai Chi, dan meditasi di Amphiteather. Tersedia juga fasilitas untuk anak, Children’s Learning Center yang penuh dengan hiburan, musik, tarian, budaya, dan literatur. PEMESANAN Hubungi stregis.bali@stregis.com. (stregis.com/bali)
122
Ag u s t u s 2 0 1 6 / l i v i n g e tc i n d o n e s i a . co m
DARI BAWAH KE ATAS Eksterior Restoran Kayuputi; Kamar tidur di The Strand Villa
HOTEL / ETC
PLEASANT VACATION FOR ARTSY DESTINATION
ARTOTEL Sanur-Bali hadir sebagai hotel baru yang bergaya modern dengan pesona budaya lokal Bali TEKS / D I N DA B E S TA R I F OTO G R A F I / D O K . A R TOT E L I N D O N E S I A
Kenapa Bali menjadi salah satu destinasi pariwisata yang terkenal tidak hanya di Indonesia bahkan internasional? Kenyataannya dapat Anda lihat sendiri, pemandangan yang memukau dari pantainya dan udaranya yang sejuk saat ke pedesaannya, selain itu kebudayaan dan keseniannya juga begitu menarik. Dan sekali lagi tak ada salahnya bukan jika Livingetc merekomendasikan Bali sebagai â&#x20AC;&#x153;sanctuaryâ&#x20AC;? yang sempurna untuk Anda? Untuk Anda yang memerlukan tempat peristirahatan yang tepat, kami memilih ARTOTEL Sanur untuk mengajak Anda tidak hanya relaksasi dan beristirahat sekaligus menambah wawasan seni karena di dalam hotel ini terdapat sebuah galeri seni. Hotel yang memiliki lokasi strategis di daerah Sanur ini mampu ditempuh hanya selama 25 menit dari Bandara Udara Internasional Ngurah Rai dan 2 menit berjalan kaki ke Pantai Sanur. Pesona hotel ini terlihat dari arsitektur modernnya dengan sentuhan budaya lokalnya, yang dapat kita lihat melalui ornamen-ornamen berkarakter layang-layang di setiap sudut bangunan dan interior hotel, sebagai representasi dari tradisi dan kebudayaan festival layanglayang tradisional khas Sanur. ARTOTEL Sanur-Bali berkolaborasi dengan 5 artis lokal di bidang seni kontemporer yang tinggal di Bali, yaitu Ines Katamso, Natisa Jones, Kemal Ezedine, I Made Wiguna Valasara,
dan Pintor Sirait. Kelima artis ini menggarap karya mereka yang tersebar di tiap lantai dan kamar sehingga menghadirkan suasana dan pengalaman yang tidak terlupakan ala ARTOTEL. Dengan 89 kamar yang luas berukuran 30 m2, 40 m2, dan 55 m2, hotel ini menawarkan fasilitas mewah dan artistik di setiap kamarnya, dilengkapi dengan TV layar datar 49 inci, Safe Deposit Box, mesin pembuat kopi Dolce Gusto, dan koneksi internet Wi-Fi. Beberapa kamar juga memiliki akses balkon dengan pemandangan laut. ARTOTEL Sanur-Bali menghadirkan fasilitas resepsionis 24 jam, restoran & bar ROCA yang menyajikan ragam makanan Indonesia dan Barat, ruang pertemuan, MEETSPACE, dengan kapasitas hingga 100 orang, kolam renang yang berada di lantai paling atas dan BART (bar at The Rooftop) yang didukung dengan Free Wi-Fi. ARTOTEL juga memberikan sentuhan yang berbeda kepada para karyawannya agar berpenampilan lebih gaya dengan pakaian seragam yang khusus dirancang oleh para perancang muda lokal berbakat. Kali ini ARTOTEL Sanur-Bali bekerja sama dengan perancang Paulina Katarina, sebuah brand fashion terkenal dari dua perancang muda kakak beradik yang tinggal di Bali dengan gaya desainnya yang ekletik dan chic. Untuk informasi lebih lanjut atau reservasi, kunjungi artotelindonesia. com atau telepon (0361) 472 1000.
l i v i n g e tc i n d o n e s i a . co m / Ag u s t u s 2 0 1 6
123
PREMIUM DECORATIVE PAINT WEATHERCOAT
Premium Exterior Paint Warna tembok luar menciptakan persepsi tertentu dari suatu bangunan. Pengaplikasian cat dengan hasil akhir sentuhan warna yang senantiasa cemerlang dari waktu ke waktu akan menambah kesan positif bagi siapapun yang melihatnya. Mowilex Weathercoat mampu menciptakan bangunan berkesan premium dengan sentuhan hasil warna yang cemerlang dan tahan lama terhadap segala kondisi cuaca. Mowilex Weathercoat merupakan cat tembok eksterior, tersedia dalam berbagai macam pilihan warna yang dibuat dengan menggunakan formulasi bahan khusus bermutu tinggi dan berbahan dasar 100% acrylic untuk memberikan perlindungan dan keindahan warna yang dapat bertahan lama.
EMULSION
Premium Interior Paint
Perpaduan warna - warni yang serasi dalam ruangan mampu menciptakan keindahan serta rasa nyaman bagi penghuni ruangan di dalamnya. Mowilex Emulsion merupakan solusi tepat bagi anda yang menginginkan hasil akhir dengan sentuhan warna - warni interior yang modern dan elegan. Mowilex Emulsion merupakan cat tembok interior yang tersedia dalam berbagai macam pilihan warna, dibuat dengan menggunakan formulasi bahan - bahan khusus bermutu tinggi sehingga menutup dengan sempurna dan memberikan sentuhan warna - warni cemerlang untuk segala ruangan.
EVENT / ETC
Lifestyle Philippines Produk-produk retail khas Filipina merambah ke market Indonesia Teks/Dinda Bestari Fotografi/Embassy of the Philippines Produk kecantikan Kojie san
Busana khas Filipina, Woven Chic
Tatanan meja yang menggunakan kain alas piring khas Filipina
B
Busana khas Filipina, Barong Batik
Duta Besar Filipina untuk Indonesia, Maria Lumen Isleta
ertempat di Shangri-La Hotel Jakarta beberapa waktu lalu, pameran produk-produk retail khas Filipina bertajuk â&#x20AC;&#x153;Lifestyle Philippinesâ&#x20AC;? diadakan. Acara dibuka dengan pemaparan produk-produk khas Filipina yang beranekaragam dan keinginannya untuk memasarkan serta mengenalkan produk-produk tersebut ke pasar Indonesia. Kemudian acara dimeriahkan oleh peragaan busana dari Karimadon and Rusty Lopez, dua brand yang ikonis di Filipina. Dan diikuti oleh Plains & Prints dam Cruzzini Barong Tagalog. Lalu Barong Batik, yang merupakan sebuah inovasi dari dunia fashion yang sukses memadu-padankan barong khas Filipina dan batik dari Indonesia. Acara ini juga banyak dihadiri
Produk-produk minuman dan buah kaleng dari Filipina
Kripik Thin Crispy
Produk kacang Cracking Monkey
para delegasi kedutaan Filipina dan Indonesia serta para diplomat. Di tempat yang sama, di sekeliling ruangan terdapat beberapa stan produk-produk retail khas Filipina yang terkenal di Indonesia dan mancanegara. Produkproduknya antara lain mulai dari lotion, aksesori, hingga baju serta makanan, seperti Goldilocks Polvoron, Mama Sita, Leslie, Cracking Monkey, Destileria Limtuaco Spirit, Republic Flour Mill White King, dan masih banyak produk olahan lainnya. Acara ini tidak hanya sekadar mengenalkan produk-produk Filipina ke Indonesia, namun juga menawarkan program-program lainnya seperti di bidang pariwisata, pendidikan, dan pengobatan.
l i v i n g e tc i n d o n e s i a . co m / Ag u s t u s 2 0 1 6
125
EVENT / ETC
Pagelaran tarian tradisional asal Sumba saat Press Conference Hotel Niwihatu
The World Best Hotel Hotel Nihiwatu di Sumba terpilih sebagai hotel terbaik dunia
Teks/Arisa Imandari Fotografi/Dok. Nihiwatu
Pembawa acara sedang menunjukkan Rumah Sempit
Exciting Exhibition Pameran properti terlengkap dari situs Rumah123.com
Teks/Fivi Anjarini Fotografi/Dok. Rumah123.com & Livingetc
126
Ag u s t u s 2 0 1 6 / l i v i n g e tc i n d o n e s i a . co m
James McBride, Managing Partner Nihiwatu
Penyerahan tanda mata dari James McBride, selaku Managing Partner Nihiwatu kepada AriefYahya, Menteri Pariwisata
P
ariwisata Indonesia kembali meraih prestasi dengan terpilihnya Hotel Nihiwatu di Sumba Barat sebagai hotel terbaik dunia. Dalam ajang "World Best Awards" yang dilansir majalah Travel + Leisure pada Selasa, 12 Juli 2016 lalu, Nihiwatu meraih skor tertinggi, 98,35, mengalahkan The Spectactor di South Carolina (97,78) dan Huka Lodge di Taupe, Selandia Baru (97,65). Selain Nihiwatu, The St. Regis Bali Resort, Nusa Dua, Bali, juga memasukkan Indonesia ke peringkat 35 hotel terbaik dunia. Nihiwatu yang terletak di Desa Hobawawi, Wanukaka, Sumba Barat, Nusa Tenggara Barat, ini terpilih karena menjadi sebuah destinasi yang menggabungkan petualangan aktif dan kemewahan mutlak dipadukan dengan unsur-unsur budaya lokal, di sebuah lingkungan yang eksotis dan autentik. Menurut James McBride, Managing Partner Nihiwatu, "Konsep Nihiwatu kami terapkan sebagai ‘resor surgawi’, menciptakan sebuah destinasi yang memilik rekam jejak geografi yang kuat, dengan ruang gerak yang sangat luas, yang memungkinkan para tamu untuk berkelana di keliaran alam Sumba."
Games untuk rekan media
R
Seperti inilah Rumah untuk Kompetisi Rumah Sempit
umah123.com akan kembali menggelar pameran tahunannya bertajuk “Jakarta Property Week (JPW) 2016” pada 8-11 September 2016 mendatang di Kartika Expo, Balai Kartini Jakarta. Pameran yang bertema “Ini Waktunya Gue!” ini bertujuan membantu 1st home buyer, investor, dan potential home buyer menemukan kebutuhan propertinya dengan harga dan kualitas terbaik. Tak hanya menyajikan deretan hunian terbaik, JPW 2016 juga akan diramaikan berbagai kompetisi unik dan acara menarik lainnya. Anda dapat mengikuti “Kompetisi Rumah Sempit” yang akan memperebutkan hunian sekitar 300 juta-an rupiah. Selama tiga hari, para peserta harus bisa bertahan dengan berbagai tantangan di dalam rumah sempit yang disediakan panitia. JPW 2016 juga tersedia booth konsultasi keuangan, legal, desain interior, kontraktor, dan fengsui, untuk memberikan info tambahan bagi para pengunjung tentang dunia properti. Selain itu, para pengunjung dapat menikmati berbagai hiburan dan tersedia hadiah yang berlimpah. Untuk selengkapnya, kunjungi situsnya di www.rumah123.com/ JPW2016.
EVENT / ETC
Karya George Rose untuk Tropica Bali Street Art Festival
Work in Progress dari Stuart Smythe untuk Tropica Bali Street Art Festival
Slinat dan Cinzah di depan karya hasil kolaborasi untuk Tropica Bali
Save The Earth Nippon Paint Mempersembahkan Seni Mural untuk Merefleksi Kondisi Alam di Bali Kolaborasi Bujangan Urban, Tuyuloveme, Fuse untuk Tropica Bali Street Art Festival
Live Spray Jam dari Bernhard Suryaningrat untuk Tropica Bali Street Art Festival
L
Teks/Dinda Bestari Fotografi/Dok. Nippon Paint
Karya Georgia Hill untuk Tropica Bali Street Art Festival
ewat pagelaran seni mural internasional Tropica - Bali Street Art Festival 2016 (Tropica Festival), 39 seniman mural dari 4 benua mempersembahkan karyanya di Bali yang bertujuan untuk mengedukasi melalui seni mural dengan pesan menjaga lingkungan. Dan, Nippon Paint mendukung Tropica Festival ini melalui program CSR (Corporate Social Responsibility): NIPPON PAINT ART+ Thomas Ng, Assistant General Manager Nippon Paint Indonesia, menjelaskan bahwa dalam kolaborasi ini sebagai sponsor tunggalnya, Nippon Paint menyumbangkan cat semprot andalannya PYLOX dan cat eksterior premium NIPPON WEATHERBOND kepada seniman untuk berkarya. Warna-warna yang disediakan juga merupakan pilihan dari para seniman yang terinspirasi dari keindahan alam dan budaya Bali. Selain memberi dukungan kepada seniman dalam menyampaikan pesan lingkungan, Nippon Paint ART+ juga memberikan akses bagi masyarakat umum untuk menikmati seni. Menurut panitia Tropica Festival, Julien Thorax, ada
Sejumlah seniman foto bersama Thomas Ng, Assistant General Manager Nippon Paint Indonesia
Karya Julien Seth Malland untuk Tropica Bali Street Art Festival
beberapa seniman besar dunia yang turut memeriahkan acara ini, di antaranya Cinzah Merkens, Sofles, Vans the Omega, Roa, Phibs, Felipe Pantone, Beastman, Askew, Fintan Magee, Julien Seth Malland dan masih banyak lagi. Sementara seniman mural Indonesia kelas internasional yang berpartisipasi antara lain: Cube, Darbotz, Ricky Aditya Nugaraha (Bujang Urban), Ryan Riyadi Popo (The Popo), dan lain-lain. Julien menyebutkan festival ini mengusung tema isu lingkungan di Bali. “Melalui komunikasi dalam bentuk seni mural, para seniman bersama Nippon Paint ingin mengajak masyarakat sekitar dan turis untuk peduli dan menjaga lingkungan di Bali,” ujarnya. Sebelumnya proyek CSR Nippon Paint ART+ di Bali ini, Nippon Paint telah melakukan kegiatan serupa di Cina, Hong Kong, Taiwan, Vietnam berkolaborasi bersama Julien Seth Malland. “Kami berharap melalui Nippon Paint ART+ di Tropica Festival ini, masyarakat lokal maupun turis di Bali mendapatkan manfaat positif dari seni mural ini, serta turut mengambil bagian dalam menjaga alam dan budaya Bali,” ujar Thomas Ng.
l i v i n g e tc i n d o n e s i a . co m / Ag u s t u s 2 0 1 6
127
STOCKIST
A
Alur Living, The BSA 1st Floor, Unit 5A No. 33, Jln. Let. Jend Soepeno No. 34, Jakarta 12210, Tel. (021) 3002 7881 Ambiente Jln. Senopati No. 70, RT 6/RW 3, Selong, Kebayoran. Baru, Jakarta Ary Juwono, A2J Design, Jln. Camar XXIV Blok AP No. 10, Bintaro Sektor 3, Tangerang Selatan, Email: a2jdesign@yahoo.com Artotel Sanur Bali, Jln. Kusuma Sari No. 1, Sanur, Bali, 80227, Tel. (0361) 4721000 AY Architects, Jln. Karang Tengah Raya #8Q (Ruko BIBC), 12440, Jakarta
B C
Birbor, www.birbor.com
Cassina, dapat dipesan melalui Ambiente Cappellini, dapat dipesan melalui Ambiente
D
Debenhams, Senayan City Jln. Asia Afrika Lot. 19, Jakarta 10270 Dedon, www.dedon.de Designers Guild, dapat dipesan di Lexa Home Design For Industry, www.designforindustry. jp Dilmah, PT David Roy Indonesia, Jln. Panglima Polim Raya No. 100, Gedung Graha A.D.A, 1st floor, Jakarta 12130, Tel. (021) 7399221 ext.141
E
Elements, Jln. Benda Raya 8C, Kemang, Jakarta, Tel. (021) 78831001 Ethnicraft Indonesia, Jln. Radio Dalam No. 50, Jakarta, Tel. (021) 7207622
F
Fabelio, Jln. Panglima Polim V No. 52, Jakarta Selatan, Tel. (021) 22775029, Email: hello@fabelio.com
HI Interior Studio, Email: hi.interiorstudio@gmail.com, Tel. 081564798566 Houzdeco, Sambikerep No. 94 Surabaya, Tel. 0812 3111 2369
Town House Permata Hijau, Lippo Village, Tangerang. Banten, Tel. (021) 5987527 Kemala Home Living, dapat ditemukan di LINOLUNA Lippo Mall Kemang dan KEMCHICKS Pacific Place; Tel. (0812 990 68 272), Email: info@ kemalahomeliving.com Kekayuan, Jln. Cipete Raya No. 9 Jakarta Selatan 12410. Tel. (021) 750248 Kenneth Coponbue, www.kennethcobonpue.com Kenyon Yeh www.kenyonyeh.com Kinara Living, Instagram: @kinaraliving_id Kukopilo, Instagram: @kukopilo
I
L
G
Goodrich Global Indonesia, Jln. H. Naim III/6, Cipete Utara, Jakarta, Tel. (021) 7224345 Griya Santrian, Jln. Danau Tamblingan No. 47, Sanur, Denpasar Selatan, Bali, Tel. (0361) 288181
H
Ikea Indonesia, Jln. Jalur Sutera Boulevard No. 45, Alam Sutera, Serpong, Tangerang, Tel. (021) 2985 3900 Interlook, Terusan Pak Gatot Raya, Kompleks KPAD Jln. Kenangan No. 1A Bandung, Tel. (022) 82000945, Email: info@interlook.co.id Issey Miyake, www.isseymiyake.comI Wear Up, Email: iwearup@gmail.com; Tel. 081517036281
K
Kakatua Tropic Lounge, Tijili Seminyak Hotel, Jln. Drupadi No. 9, Seminyak, Bali 80361, Tel. (0361) 4741888 Kayoe, Jl Emerald no 83.
128
Ag u s t u s 2 0 1 6 / l i v i n g e tc i n d o n e s i a . co m
Lexa Home, ArtRoom Building Imperial Walk, Jalur Sutera Kav. 29C No. 41 Alam Sutera, Serpong, Tangerang 15325
M
Milan Ceramics, Jln. Hayam Wuruk No. 77, Maphar, Tamansari, Jakarta Barat, Tel. (021) 62311260 Modena Indonesia, PT Indomo Mulia, Jln. Prof. Dr. Satrio Kav. C-4 No. 13, Jakarta, Tel. (021) 2996.9500 Moooi, di Vastuhome Motiff Made, tersedia di Kekayuan Mowilex, tersedia di toko-toko bangunan di kota Anda; (Office) Jln. Daan Mogot Raya KM.
10, No. 18, Jakarta, Tel. (021) 5406663 Mulia Resort, Jln. Raya Nusa Dua Selatan Kawasan Sawangan, Nusa Dua, Kuta Selatan, Badung, Bali, Tel. (0361) 3017777
N
Nihiwatu, Kuta PoLeng Complex Block C/2, Kuta Bali 80361 Tel. (0361) 757 149 Nippon Paint, PT Nipsea Paint and Chemicals Jakarta (Head Office), Jln. Ancol Barat I/A5/C No. 12 Jakarta 14430, Tel. (021) 6900546
O
Oliver Bonas, www.oliverbonas. com Ong Cen Kuang, Graha Permai Indah, No. 11B, Jln. Panji, Banjar Kwanji, Kuta Utara, Bali, Tel. (0361) 422876
P
Periplus, Plaza Indonesia, Jalan MH Thamrin Kav. 28-30, Basement Floor 84-86, Jakarta Pusat; Soekarno Hatta Airport Dep. Gate 2F, Soekarno Hatta International Airport Jakarta; Gedung Colony 6, Ground Floor No. 5, Jln. Kemang Raya No. 6A, Jakarta Selatan Pete’s Corner, Jln. Cipete Raya No. 7A, (021) 27656149, Email: petescornerjkt@ gmail.com Philippines Embassy, Jln. Imam Bonjol No. 8, Menteng, Jakarta
STOCKIST
94 Pusat 10310, Tel. (021) 315 0109 Polkaa Goods, www.polkaagoods.com Pureline Living, Jln. Rasamala No.31, Tomang, Jakarta Barat, Mobile: 0818 111 088, Email : michelle@purelineliving.com
R
Rainy Sunday, rainysunday.com.au Rumah Lunar, Jln. Kemang Timur Raya 43B, Jakarta Tel. (021) 7181951
S
Saniharto, Jln. Kemang Selatan Raya 109B, Jakarta 12730, Tel. (021) 7195206/216 Santai Furniture, Jln. Siliran Lor 24, Panembahan Kraton, Yogyakarta Sawo Kecik, Email: sawokecikinbox@ gmail.com Seruni Living, Plaza Adorama, Jalan Kemang Raya, Jakarta Selatan. Tel. (021) 7191539 Space and Shape, www. spaceandshape.com Sony Indonesia, Sony Center Grand Indonesia, Grand Indonesia East Mall Lantai 3 No. 31 Jln. MH. Thamrin No 1 Jakarta Pusat St Regis, Kawasan pariwisata Nusa Dua Lot S6, PO BOX 44, Nusa Dua, Bali, Tel. (0361) 8478 111
T
Tekuni Keramik, Jln. Ketewel Gang Kecubung Sari No.1, Banjar Pasekan,
Ketewel 80582, Gianyar, Bali, Mobile: 0811 381 1232 The Rug House, Instagram: therughouse.net The Soft Paper Studio, www.thisissoftpaper.com The Westin Resort, Kawasan Pariwisata Nusa Dua, Nusa Dua, Bali, Tel. (0361) 771906 Toto Indonesia, PT Surya Toto Indonesia, Jln. Tomang Raya No.18 Jakarta 11430 Tel. +6221 29298686 Faks. +6221 5682282 Tulisan, PT Tulisan Susunan Tinta, Darmawangsa Square, The City Walk Ground Floor, Unit #24, Jakarta 12160, Tel. (021) 727 80235
U V
Uma Design, Jln. Raya Dago Golf No.3, Dago Atas, Bandung 40198
Vanguard Interiors Indonesia, Jln. Cidodol Raya No. 62 Kebayoran Lama Jakarta Selatan 12220, Tel. (021) 7226488 Vastuhome, Jln. Pakubuwono VI No. 79, Kebayoran Baru, Jakarta Selatan 12120, Tel. (021) 725 7979 Vintageous, vintageous.home Vio Gallery, Jln. Legian Kaja No. 460, 80361 Kuta, Bali; Jln. Legian Kelod No. 355, 80361 Kuta, Bali; Jln. Hanoman No. 56, 80571 Ubud, Bali Vitra, dapat dipesan di Vanguard
Interiors Indonesia Vivere, Jakarta Design Center level 6 unit #SR 01-03, Jln. Gatot Subroto kav.53, Slipi, Jakarta Barat, Tel. (021)Â 5720388; Lippo Mall Kemang level 2 kav. 36, Jln. Pangeran Antasari, Tel. (021)Â 29056889; Central Park level 2 Unit #130,210,211, Jln. Letjen. S. Parman no. 28, Jakarta Barat, Tel. (021) 56985353
W
Wisma Sehati, Jln. Panglima Polim Raya No. 39, Jakarta 12160, Tel. + 62 21 727-87711/727-87722
Z
Zanotta, dapat dipesan di Vastuhome Zara Home, Plaza Indonesia lt. 2, Jln. M. H. Thamrin Kav. 28-30, Jakarta Pusat; Tel. (021) 29924049, 29924050
Ralat: Agenda News Juni-Juli 2016 hlm. 16 untuk produk Ethnicraft terdapat kesalahan pada penulisan websitenya. Sebelumnya tertulis ethnicraft. com, seharusnya ethnicraft.co.id
l i v i n g e tc i n d o n e s i a . co m / Ag u s t u s 2 0 1 6
129
PEOPLE / ETC Buku yang paling menarik yang pernah Anda baca? Saya sebenarnya masih berjiwa kanak-kanak, saya suka novel seri Harry Potter karena ceritanya sangat menarik. Adakah film dan setting film favorit? Film favorit saya adalah Walter Mitty, dan setting favorit saya ialah IP Man 3.
OCCUPATION Crafter dan pendiri Sawo Kecik, sebuah brand di bidang crafting yang memanfaatkan material daur ulang. WORKING LIFE Dengan filosofi Jawa bahwa pohon sawo kecik banyak memberikan manfaat dan kebaikan, Pimpi menamai perusahaannya Sawo Kecik dengan harapan yang sama. Moto ikhlas, bersyukur, dan berpikir positif ia terapkan pada hobinya di Sawo Kecik. Lewat proses hobi dan karier, ia banyak menginspirasi akan lingkungan berkelanjutan,
DARI ATAS KE BAWAH Berbagai Karya Pimpi, Drawing Series 2; Vintage 2; Katazome Aki Aden; Katazome Small Pouch; Katazome Kantong Ajaib
130
Ag u s t u s 2 0 1 6 / l i v i n g e tc i n d o n e s i a . co m
PIMPI SYARLEY NAOMI dengan hasil karyanya berupa kotak kacamata, sampul notebook, dompet, dan kantong EcoBag yang semuanya dibuat dengan bahan ramah lingkungan. HOME LIFE Pimpi tinggal di Pondok Gede, Bekasi, bersama suami dan seekor kucing peliharaan bernama Dhiemaz.
[MY LIFE] Sejak kecil… Saya sudah mulai membuat barang-barang handmade karena melihat mama sering membuat sarung bantal, karpet, sajadah, dll. Mungkin hobi mama menurun ke saya. Saya suka dengan… Travelling dan membaca buku. Saya suka dengan Jepang karena cara hidup warganya yang menghargai orang lain dengan luar biasa. Sementara membaca, menurut saya seperti travelling tanpa harus ke mana-mana. Selain crafting, adakah hobi Anda yang lain? Saya dan suami suka menonton film
namun karena sibuk kami jadi sering ketinggalan film baru. Saya paling tidak suka dengan… Orang-orang yang membuang sampah sembarangan. Tapi, daripada marah-marah sendiri, saya lebih baik melakukan sesuatu yang bermanfaat. Saya justru ingin mengampanyekan bahwa limbah ini masih bisa berguna. Dengan Sawo Kecik saya berharap dapat mengurangi sampah di lingkungan sekitar.
Apakah Anda memiliki furnitur favorit? Sebuah sofa lebar di ruang TV. Ruangan TV ini juga menjadi spot favorit di mana saya dan keluarga menghabiskan waktu bersama atau tempat saya bekerja. Kalau label favorit untuk aksesori rumah? Saya suka aksesori rumah yang clean dan simple, seperti Japanese style dengan sedikit sentuhan retro. Rumah yang nyaman adalah… Rumah yang tidak terlalu besar namun asri, nyaman, bersih, dengan banyak sinar matahari, dan di dalamnya terdiri atas keluarga yang saling menyayangi, penuh tawa, dan cinta. Satu hal yang Anda inginkan ada di rumah? Alat penampung air hujan.
MY INSPIRATION Siapakah yang paling Anda kagumi dalam hidup? Almarhum ayah saya, orang yang bertanggung jawab, pekerja keras, dan sayang keluarga. Beliau adalah sosok yang menjadikan saya seperti sekarang. Apakah Anda mempunyai role model dalam mendesain? Banyak! Saya sangat kagum dengan crafter/ desainer yang tekun, mengulik, dan detail dalam berkarya.
DARI ATAS KE BAWAH Salah satu buku kesukaan Pimpi, seri Harry Potter; Salah satu adegan di film IP Man 3.
WAWANCARA ARISA IMANDARI; FOTOGRAFI (POTRET DAN SELURUH PRODUK SAWO KECIK) DOK. PIMPI SYARLEY NAOMI/SAWO KECIKL; (BUKU HARRY POTTER) BLOOMSBURY.COM; (SCENE IP MAN 3) INVERSE.COM
MY HOME
DESIGN / PROJECT
W W W.V I R G I N R A D I O J A K A R TA . C O M
l i v i n g e tc i n d o n e s i a . co m / J u n i -J u l i 2 0 1 6
131
PROMO PROMO CASHBACK CASHBACK UP TO Rp 30.000,-/m2 Setelah Diskon Normal Toko
Periode 16 Mei - 15 Agustus 2016 Kunjungi Toko Keramik Di Kota Anda!
More than just Granit Elegant & classic look Timeless
Floor | Vintage series : Catalonia 60/60