SWARA KITA TERBIT 16 HALAMAN Harga: Rp.2000,- Luar Kota + Ongkos Kirim
MANCHESTER United dan Chelsea kembali akan saling berjibaku untuk perebutan tiket Piala FA 2013. Di pertandingan pertama antara Chelsea vs Manchester United yang berlangsung di Stadion Old Trafford, kedua tim bermain imbang 2-2. Manchester United yang unggul cepat 2-0 melalui gol Javier Hernandez dan Wayne Rooney, terpaksa harus menunda ambisi lolos ke babak semifinal Piala FA setelah Chelsea mencetak dua gol balasan di babak kedua melalui gol yang diciptakan oleh Eden Hazard dan Ramires.
Baca: BOLA ( Halaman 2) Telp: (0431) 841071, Fax: (0431) 841060 www.swarakita-manado.com
SENIN 1 APRIL 2013 NOMOR 02239 TAHUN VII
KLB PARTAI DEMOKRAT
SBY beri perhatian khusus pada GSVL
KETUA Umum Partai Demokrat Susilo Bambang Yudhoyono (SBY) memberikan jabat tangan kepada Ketua DPD Demokrat Sulut GS Vicky Lumentut (GSVL) usai KLB Partai Demokrat di Bali, Sabtu (30/3) akhir pekan lalu. usai menepuk pundak GSVL, SBY melanjutkan menyalami para peserta KLB.(foto: dewa/sk)
INTERNASIONAL
Komunitas Yahudi dan Islam AS berangkulan PERTIKAIAN antara komunitas Yahudi dengan Islam kerap terjadi di Amerika Serikat (AS). Bahkan, itu terlihat secara nyata dan menjadi rahasia umum. Satu contoh nyata dialami oleh Warga Negara Indonesia (WNI) yang menjadi Imam di Pusat Kebudayaan Islam di AS, Ustadz Shamsi Ali. Setelah peristiwa tragedi 11 September terjadi, dirinya diundang bersama seorang Rabbi Yahudi bernama Marc Schneier menjadi narasumber di stasiun televisi CBS. “Ketika itu, Marc membuang muka kepada saya walaupun kami berjabat tangan,” ujar Shamsi, yang ditemui di sela dialog antaragama di auditorium Universitas Siswa Bangsa Internasional (USBI). Ketika akhirnya hubungan di antara keduanya cukup dekat, Shamsi kemudian menanyakan hal itu kepada Marc. Pemimpin komunitas Yahudi itu pun mengaku, bahwa dia benci sekali terhadap Islam. “Dia bilang, ‘sampai enam bulan yang lalu, saya masih benci sekali terhadap Islam. Baca: Komunitas ( Halaman 2 )
Istana: SBY tetap utamakan negara Jakarta—Terpilih sebagai Ketua Umum DPP Partai Demokrat, otomatis konsentrasi Susilo Bambang Yudhoyono (SBY) akan terpecah. Hanya saja, pihak Istana melalui staf khusus Presiden bidang Komunikasi Politik, Daniel Sparringa mengatakan Presiden SBY selalu berkomitmen menomorsatukan negara sebelum urusan Partai Demokrat. Menurut Daniel, menjadi Ketua Umum Partai Demokrat untuk periode 2013-2015 adalah sebuah keputusan dilematis yang harus diambil Presiden SBY. Baca: Istana ( Halaman 2 )
SELEBRITI
Denpasar—Di balik suksesnya Kongres Luar Biasa (KLB) Partai Demokrat yang digelar di Sanur, Denpasar Bali, Sabtu (30/3) pekan lalu, terselip satu nama yang mendapat perhatian khusus dari Susilo Bambang Yudhoyono (SBY). Ternyata tidak banyak orang yang tahu kalau Ketua DPD Partai Demokrat Sulut, GS Vicky Lumentut (GSVL) adalah salah satu aktor intelektual di balik sukses terpilihnya secara aklamasi SBY sebagai Ketua Umum (Ketum) Partai Demokrat. Informasi menyebutkan,
GSVL juga salah satu aktor pra meating KLB yang dilaksanakan di Laguna Hotel Bali. Dimana di bawah koordinasi dan galangan kekuatan yang dilakukan GSVL terbukti ampuh memberikan kemenangan dalam KLB yang mulai diracuni dengan diselipkannya sejumlah nama untuk “melawan” ikon Partai Demokrat ini. Ini terbukti selain diundang khusus SBY, GSVL salah satu kader yang diberi salam hangat yang terlihat jelas dalam gestur tubuh orang nomor satu di Indonesia itu. Baca: SBY ( Halaman 2 )
Mangindaan pimpin Dewan Pembina PD Syarif Ketua Harian DPP PD, Marzuki gantikan Anas di MTP, SBY tunjuk dream team partai Liputan Deddy Wakkary Sanur-Bali SUSILO Bambang Yudhoyono (SBY) seperti diketahui pada Sabtu (30/ 3) akhir pekan lalu, terpilih secara aklamasi untuk menjadi Ketua Umum DPP Partai Demo-
krat, dalam Kongres Luar Biasa (KLB) yang digelar di Sanur, Denpasar Bali. Dengan demikian, SBY resmi menggantikan kursi yang ditinggalkan Anas Urbaningrum, sekaligus memotong faksifaksi yang terjadi di internal partai berlambang mercy merah-putih ini.
Hanya saja, untuk tetap fokus dalam tugasnya sebagai Presiden dan Kepala Negara, maka SBY menunjuk Ketua Harian DPP Partai Demokrat untuk menjalankan tugas-tugas kepartaian. Baca: Mangindaan ( Halaman 2 )
RAYAKAN PASKAH
EE Mangindaan dipercaya SBY untuk memimpin Dewan Pembina Partai Demokrat.(foto: ist/sk)
PEMILU 2014
Jemaat GKI dan HKBP ibadah depan Istana Parpol kesulitan syarat kouta caleg perempuan
Jakarta—Lagu-lagu rohani menggema di depan Istana Negara. Sekitar 100 orang dari jemaat GKI Yasmin Bogor dan HKBP Filadelfia Tamansari Bekasi, menyanyikan lagu-lagu memperingati kenaikan Yesus Kristus, Minggu (31/3) kemarin. Tapi perayaan Hari Raya Paskah itu justru berlangsung lebih sedih. Hal itu karena mereka tidak bisa merayakan Paskah secara khidmat. Panas terik matahari harus mereka lewati lantaran harus beribadah di ruang terbuka. “Panas, tapi mau bagaimana lagi?” kata Bona Sigalingging, perwakilan jemaat, ketika ditemui Tempo.
NAFA URBACH
Rayakan Paskah dengan dekatkan diri pada Tuhan BAGI umat Kristiani, akhir pekan lalu adalah sangat istimewa. Dimulai dengan Jumat Agung untuk memperingati kematian Yesus Kristus di kayu salib hingga kebangkitan-Nya yang dirayakan tiga hari kemudian, tepatnya Minggu. Peristiwa yang dikenal sebagai perayaan Paskah ini memiliki makna yang dalam dan luas bagi umat Kristen. Tak terkecuali buat kalangan selebriti yang merayakan Paskah. Baca: Rayakan ( Halaman 2 )
REPLIKA telur Paskah setinggi 1 meter diberikan jemaat GKI Yasmin Bogor dan HKBP Filadelfia Tamansari Bekasi kepada Presiden SBY. Replika telur Paskah ini diberikan jemaat usai beribadah Paskah, Minggu (31/3) kemarin, di depan Istana Negara.(foto: ist)
Menurut Bona, ibadah Paskah itu merupakan yang ketiga kali mereka lakukan di
ruang terbuka. Pasalnya, gereja mereka disegel Pemerintah Kota Bogor karena
dinilai melanggar ketertiban. “Padahal gereja kami memiliki IMB,” kata dia. Meski berlangsung di bawah sengatan matahari yang menyengat, jemaat terlihat sangat khidmat menjalankan ibadahnya. Tampak beberapa dari mereka meneteskan air mata. Sambil memejamkan mata, mereka tampak menghayati ibadah tersebut. Usai melakukan ibadah Paskah di seberang Istana, Jemaat GKI Yasmin dan HKBP Filadelfia memberikan replika telur Paskah kepada Presiden Susilo Bambang Yudhoyono (SBY).
Baca: Jemaat ( Halaman 2 )
Jakarta—Peneliti Perkumpulan untuk Pemilu dan Demokrasi (Perludem) Titi Anggraini mengatakan ada kekhawatiran partai-partai politik (parpol) peserta Pemilu 2014 tak bisa memenuhi syarat jumlah minimum calon legislatif perempuan sebanyak 30 persen. Karena itulah DPR meminta Komisi Pemilihan Umum (KPU) mengevaluasi aturan terkait calon legislatif perempuan. “Saya menduga rekomendasi dewan muncul karena
partai tidak mampu memenuhi kuota minimal perempuan,” kata Titi, Minggu (31/3) kemarin. Menurut Titi, aturan KPU terkait dengan syarat jumlah minimum calon perempuan tidak melampaui Undang-undang Penyelenggaraan Pemilu. KPU memang punya wewenang dan otoritas untuk membuat aturan teknis turunan Undang-undang. Yang bisa dilakukan DPR, kata dia, hanya sebatas memberi rekomendasi. Baca: Parpol ( Halaman 2 )
Misa Paskah pertama sejak terpilih memimpin Katolik
Krisis dunia dalam pesan Paskah Paus Fransiskus Paus Fransiskus memimpin misa Paskah, Minggu (31/3) kemarin, di hadapan puluhan ribu jemaat di Lapangan Santo Petrus, Vatikan. Misa Paskah ini merupakan yang pertama bagi Paus Fransiskus sejak terpilih sebagai pemimpin Gereja Katolik Dunia pada 13 Maret lalu untuk menggantikan Paus Benediktus XVI yang mengundurkan diri dengan alasan kesehatan.
PAUS Fransiskus menyampaikan pesan Paskah yang disebut “Urbi et Orbi” yang akan diterjemahkan ke dalam sedikitnya 60 bahasa. Khotbahnya dimulai dengan dua
pesan yang sederhana, “Selamat Paskah” dan “Kristus telah bangkit.” “Kristus adalah damai kita dan kepadanya kita memohon damai untuk seluruh dunia,” tutur Paus kepada puluhan ribu
yang memadati Lapangan Santo Petrus. Sebagian jemaat Klik mengikuti misa melalui layar TV raksasa. Dalam pesannya, Paus juga mengangkat beberapa krisis dunia, antara lain di Timur Te-
ngah sehubungan dengan upaya perdamaian Israel dan Palestina, yang menurutnya masih berjuang menemukan jalan untuk sebuah kesepakatan. Baca: Krisis ( Halaman 2 )
PAUS Fransiskus memimpin Misa Paskah pertama sejak terpilih sebagai pemimpin Gereja Katolik Dunia.(foto: ist)