01062013

Page 1

SWARA KITA TERBIT 16 HALAMAN Harga: Rp.2000,- Luar Kota + Ongkos Kirim

BERITA seputar transfer Gareth Bale kian menarik untuk disimak. Pasalnya, tiga tim Premier League dan raksasa Liga Perancis siap meusak rencana Real Madrid mendapatkan gelandang eksplosif Tottenham Hotspur tersebut dengan menawarkan harga yang jauh lebih fantastis. Baca: BOLA ( Halaman 8 )

Telp: (0431) 841071, Fax: (0431) 841060 www.swarakita-manado.com

SABTU 1 JUNI 2013 NOMOR 02289 TAHUN VII

Rancangan UU ”Wajib Militer” tuai kontroversi

SELEBRITI

PNS, pekerja dan buruh memenuhi syarat wajib jadi komponen cadangan

JESSICA SIMPSON

Masih ngotot rancang pernikahan DUA kali pasangan Jessica Simpson dan Eric Johnson batal melangsungkan pernikahan. Namun sepertinya, Jessica tak pernah menyerah pada keadaan. Seperti dilaporkan oleh Digital Spy, Jessica bersikukuh bahwa pernikahan itu akan segera dilaksanakan. Kemungkinan, pasangan itu akan menikah beberapa bulan setelah anak kedua mereka lahir.

Baca: Masih ( Halaman 2 )

INTERNASIONAL

Ancaman Siber telah membahayakan

Jakarta—Rancangan Undang-Undang tentang Komponen Cadangan Pertahanan Negara sedang dibahas Dewan Perwakilan Rakyat (DPR). Di dalamnya, RUU ini mewajibkan warga negara Indonesia yang memenuhi syarat mengikuti program Komponen Cadangan. RUU ini sudah ada di DPR sejak 2002. Awal tahun ini pernah dibahas. Namun saat ini belum menjadi prioritas dalam pembahasan RUU di DPR. Pembahasan RUU Komcad ditunda hingga RUU Keamanan Nasional (Kamnas) selesai. “RUU Komcad tetap masuk dalam Prolegnas (Program Legislasi Nasional). Dalam pembahasan tingkat satu,” ujar Ketua Komisi I bidang Pertahanan, Mahfudz Siddiq. Pasukan Komponen Cadangan dibentuk untuk memperbesar dan memperkuat kekuatan dan kemampuan Tentara Nasional Indonesia sebagai komponen utama dalam upaya penyelenggaraan pertahanan negara. Sebagaimana termuat dalam pasal 6 ayat 1, bentuk pasukan Komponen Cadangan ada tiga. Komponen Cadangan Marta Darat,

Laut dan Udara. Komponen Cadangan hanya digunakan pada saat latihan dan mobilisasi. Dalam keadaan

damai, Komponen Cadangan dibina dan disiapkan sebagai potensi pertahanan. Lalu, siapa saja warga negara yang wajib menjadi pasukan Komponen Cadangan? Pasal 8 ayat (1) Pegawai Negeri Sipil, pekerja dan/ atau buruh yang telah memenuhi persyaratan wajib menjadi anggota Komponen Cadangan. Ayat (2) mantan

prajurit TNI yang telah memenuhi persyaratan dan dipanggil, wajib menjadi anggota Komponen Cadangan. Ayat (3) warga negara selain Pegawai Negeri Sipil, pekerja dan/ atau buruh dan mantan prajurit TNI sebagaimana dimaksud pada ayat (1) dan ayat (2). Baca: Rancangan ( Halaman 2 )

CALON KAPOLRI

Kompolnas protes ke Komnas HAM

KOMISIONER Komisi Kepolisian Nasional M. Nasser ketika memberikan keterangan kepada pers.(foto: ist)

Jakarta—Komisioner Komisi Kepolisian Nasional M. Nasser menyatakan keberatan dengan langkah Komisi Nasional Hak Asasi Manusia yang menyebarluaskan permintaan pihaknya terhadap kajian pelanggaran hak asasi manusia calon Kepala

PRESIDEN SBY menerima penghargaan Negarawan Dunia dari AoCF di Hotel The Pierre, New York, AS, Kamis (30/5) malam.(foto:sbyi)

PENGHARGAAN

SBY terima World Statesman Award 2013 New York—Atas nama masyarakat Indonesia, Presiden Susilo Bambang Yudhoyono

menerima 2013 World Statesman Award dari Appeal of Conscience Foundation (AoCF) di Garden

Foyer, Hotel The Pierre, New York, Amerika Serikat, Kamis (30/5) malam waktu setempat

atau Jumat (31/5) pagi WIB. Baca: SBY ( Halaman 2 )

Polri. “Keberatan tersebut didasarkan pada fakta bahwa permintaan kajian pelanggaran hak asasi manusia, yang diajukan Kompolnas, dilakukan secara tertutup,” kata Nasser, Jumat (31/5). Sebelumnya, Nasser mengatakan, Komisi telah menyampaikan permohonan informasi mengenai rekam jejak calon Kapolri terkait dengan keterlibatan mereka dalam kasus pelanggaran HAM. Dalam rangka tracking, Komnas HAM lalu meminta bantuan media melacak latar belakang para calon. Inilah yang dituding Kompolnas sebagai kebocoran. “Permintaan tersebut tidak patut diungkap dan diekspos luas oleh Komnas HAM,” kata Nasser dalam pesan pendeknya. Nasser juga mengimbau kepada media agar tidak menyiarkan berita yang disebar oleh Komnas HAM tersebut. Wakil Ketua Komnas HAM Imdadun Rahmat malah menyatakan dirinya belum menerima permohonan Komisi Kepolisian Nasional mengenai informasi rekam jejak pelanggaran HAM calon Kapolri. “Saya belum menerima permohonan atau pengaduannya,” kata Imdadun. Baca: Kompolnas ( Halaman 2 )

DANA KAMPANYE MENTERI Pertahanan AS Chuck Hagel.

MENTERI Pertahanan Amerika Serikat, Chuck Hagel, menyatakan bahwa ancaman siber (cyber threats) mengandung bahaya yang diam-diam, tersembunyi, dan licik bagi AS dan negara-negara lain. Dia lalu menyerukan adanya aturan bersama untuk mengantisipasi ancaman itu, sekaligus menghindari konflik dalam jaringan komputer tingkat global. Hagel mengaku akan membawa masalah itu saat berpidato dalam Dialog Keamanan Tahunan “Shangri-La” di Singapura akhir pekan ini. Ancaman siber pun bakal diangkat pula oleh Hagel saat bertemu secara khusus dengan delegasi China di Singapura. “Ancaman siber ini sudah nyata dan berbahaya,” kata Hagel kepada para wartawan dalam perjalanan dengan pesawat menuju Singapura hari ini, seperti dikutip kantor berita Reuters. “Ancaman ini kemungkinan besar bersifat sembunyi-sembunyi bagi AS, dan juga China, serta bagi setiap negara,” lanjut Hagel. Kalangan pengamat keamanan dan media massa di AS sudah menaruh curiga kepada China, yang dituding punya pasukan khusus hacker (peretas) untuk menyusup jaringan komputer AS dan mencuri data-data sensitif, termasuk sistem persenjataan. Namun, China berkali-kali membantah tudingan itu. Sebagai pejabat tinggi keamanan AS, Hagel tidak mau gegabah dan berhati-hati melontarkan komentar. Dia pun menyebut negara-negara lain, termasuk China, juga turut menjadi target ancaman siber. Baca: Ancaman ( Halaman 2 )

KPU: Aturan Undang-Undang tidak sesuai sistem pemilu Jakarta—Anggota Komisi Pemilihan Umum Juri Ardiantoro mengakui pihaknya terlambat karena belum mengesahkan regulasi mengenai dana kampanye dalam pemilu sampai saat ini. Meskipun demikian, Juri memastikan aturan tersebut tidak lama lagi akan diterbitkan.

“Juni sudah selesai. Kalau awal tidak mungkin. Segera minggu ini kami buka konsultasi publik misalnya ke media, NGO, partai, Bawaslu dan lain-lain. Kami ingin juga legalisasi Kemenetrian Hukum dan HAM,” kata Juri dalam diskudi di kantor

KPU, Jakarta, Jumat (31/ 5). Juri mengatakan KPU memerlukan waktu untuk menetapkan Peraturan KPU karena harus mendengarkan, mengakomodasi dan mempertimbangkan suara publik. Dan saat ini, katanya, proses itu dalam tahap finalisasi di

internal KPU. “Terakhir kami minta pendapat dengan DPR dan pemerintah karena itu diwajibkan. Mudahmudahan tidak terlalu lama peraturan itu segera disahkan dan dipublikasi,” ujarnya. Juri menilai aturan undang-undang tentang

dana kampanye tidak sejalan dengan sistem pemilu. Dia menjelaskan undang-undang pemilu menyatakan bahwa kegiatan kampanye menjadi tanggung jawab parpol sebagai peserta pemilu, namun praktiknya, yang aktif justru para calon legislatif

(caleg)-nya. “Perhatian KPU adalah menjembatani tanggung jawab partai untuk mendanai juga bagaimana mengatur satu kenyataan caleg pun dalam banyak hal lebih aktif dalam berkampanye,” kata Juri. Baca: KPU ( Halaman 2 )

Christy Zakarias

Pelajar Indonesia yang raih penghargaan Putri Diana

Seorang siswi sekolah menengah atas di Tangerang menjadi pelajar pertama dari Indonesia yang menerima penghargaan internasional Diana atas usaha membantu komunitas di pinggiran Sungai Cisadane. Christy Zakarias menerima sertifikat The International Diana Award dari Duta Besar Inggris Mark Canning, Kamis (30/5). CHRISTY mendapatkan penghargaan Diana ini atas upayanya di Kampung Lengkong, komunitas masyarakat di pinggiran Cisadane, Tangerang. Pelajar berusia 14 tahun ini memberikan pelajaran Bahasa Inggris

secara gratis kepada anak anak-anak sekolah dasar dari keluarga tidak mampu. Ia mendirikan organisasi yang disebut Riveria. Penghargaan Diana dibentuk tahun 2011 untuk mengenang Putri Diana

yang banyak mendukung berbagai yayasan di seluruh dunia. Penghargaan ini diberikan untuk anak-anak muda yang mendedikasikan waktu mereka untuk membantu masyarakat di sekitarnya. Duta Besar

Inggris Mark Canning mengatakan, penghargaan yang diterima Christy ini sebagai “pencapaian atas usaha luar biasa yang telah ia lakukan untuk komunitas sekitar”. Baca: Pelajar ( Halaman 2 )

CHRISTY Zakarias menerima sertifikat penghargaan dari Dubes Inggris Mark Canning.(foto: ist)


Turn static files into dynamic content formats.

Create a flipbook
Issuu converts static files into: digital portfolios, online yearbooks, online catalogs, digital photo albums and more. Sign up and create your flipbook.