06 Mar 2013

Page 1

SWARA KITA TERBIT 16 HALAMAN Harga: Rp.2000,- Luar Kota + Ongkos Kirim

Pirlo dihantui kenangan Istanbul PEMAIN Juventus, Andrea Pirlo, mengaku masih dihantui oleh kejadian di Stadion Olimpiade Kemal Ata-turk, Istanbul. Oleh karena itu, dirinya menilai bahwa kemenangan Juve atas Glasgow Celtic di leg pertama babak 16 besar belumlah aman. Pirlo masih ingat betul akan kekalahan yang dialami olehnya saat masih berkostum AC Milan pada final Liga Champions musim 2005.

Baca: BOLA ( Halaman 8 ) Telp: (0431) 841071, Fax: (0431) 841060 www.swarakita-manado.com

RABU 6 MARET 2013 NOMOR 02219 TAHUN VII

Target MaRon tetap Bupati Mitra

SELEBRITI

Langsung cari parpol pengusung buat di Pilkada, kemarin temui Ketua DPD Partai Demokrat Sulut, setelah berkomunikasi dengan tokoh PAN Sulut

MAXI Rondonuwu.

Manado—Diombangambingkan PDIP dalam penjaringan calon Bupati Mitra tak membuat dr Maxi Rein Rondonuwu DHSM (MaRon) jatuh mentalnya. Pun dengan adanya usulan dirinya

untuk rela mendampingi Telly Tjanggulung (T2) sebagai Papan II alias calon wakil bupati. MaRon tetap teguh mengincar Papan I alias posisi sebagai Bupati Mitra. “Saya tak ingin melukai

hati rakyat Mitra yang ingin melihat mereka dipimpin Putra Daerah Asli Mitra. Karena itu saya telah menetapkan hati untuk bertarung merebut kursi Bupati Mitra. Ini meru-

pakan pertanggung jawaban moral saya untuk rakyat Mitra. Memang di politik banyak perubahanperubahan, namun saya ingin komit dengan perjuangan bersama dengan rakyat Mitra,” tegas MaRon. Karenanya, MaRon kemudian langsung melanjutkan komunikasi politik dengan Partai Amanat Nasional (PAN) dan Partai

Demokrat. Setelah sebelumnya telah melakukan pertemuan dengan Ketua DPC Partai Demokrat Mitra Katrien Mokodaser dan Ketua DPD PAN Mitra Felmy Pelleng, kemarin MaRon kemudian sowan ke Ketua DPD Partai Demokrat Sulut, GS Vicky Lumentut (GSVL). Baca: Target ( Halaman 2 )

SKANDAL CENTURY

Demokrat: Timwas cari sensasi politik

ANGELINA JOLIE

Jadi Miss Rusia 2013? TANPA harus mengikuti ajang kecantikan, aktris cantik Angelina Jolie sudah sangat sukses di dunia hiburan dan sosial. Herannya, kekasih Brad Pitt ini dikabarkan baru saja meraih gelar Miss Rusia 2013. Masa sih? Setidaknya itulah yang ada dalam benak warga Rusia. Pasalnya, seorang wanita mirip Angelina Jolie memang baru saja dipilih sebagai penyandang gelar Miss Rusia 2013. Baca: Jadi ( Halaman 2 )

BILATERAL

SBY inginkan kerjasama kelola limbah dengan Berlin

PRESIDEN SBY dan Ibu Ani langsung disambut Presiden Gauck dan Nyonya Schadt di depan tangga utama Istana Presiden Schloss Bellevue, Berlin.(foto: abror/sbyi)

PRESIDEN Susilo Bambang Yudhoyono (SBY) menginginkan adanya kerjasama antara kota-kota besar di Indonesia dengan Berlin terkait waste management atau pengelolaan limbah. Hal tersebut disampaikan SBY pada pertemuan dengan Diaspora Indonesia, Selasa (5/3) siang kemarin, di ruang Ballsaal Hotel Adlon Kempinski, Berlin, Jerman. “Saya ingin nanti, kalau bisa kita undang dulu ahlinya dari Berlin tentang itu semua, kasih brief beberapa perwakilan dari kota-kota di Indonesia dan setelah paham barangkali datang kesini tiga hari langsung melihat proses dan teknologinya. Dengan demikian kita bisa mengembangkan apa yang bisa dikembangkan,” kata SBY menjelaskan. Baca: SBY ( Halaman 2 )

Jakarta—Babak baru kasus mega skandal Bank Century mulai memanas setelah Anas Urbaningrum unjuk bicara mengenai halaman-halaman berikutnya setelah di mundur dari kursi tertinggi di Partai Demokrat. Beberapa tokoh politik dan pejabat memberikan dukungan kepada Anas untuk memberi informasi seluas-luasnya soal skandal Century. Bahkan, kasus dana talangan senilai Rp6,7 triliun ini mengalihkan perhatian mengenai tersingkirnya mantan orang nomor satu di Partai Demokrat ini gara-gara kasus Hambalang. Bahkan, langkah Tim Pengawas (Timwas) Kasus Bank Century DPR RI yang datang ke rumah Anas dinilai hanya bertujuan mencari sensasi politik. Tugas tim ini adalah mengawasi kerja KPK dalam mengusut kasus Bank Century, bukan jalanjalan ke rumah Anas. “Sangat disayangkan Timwas Century mencari sensasi politik. Penanganan kasusnya sudah diserahkan ke KPK, ke ranah hukum. Ternyata mereka memolitisasi lagi masalah ini,” kata Ketua Divisi Advokasi dan Bantuan Hukum DPP Partai Demokrat Denny Kailimang, Selasa (5/3) kemarin. Menurut dia, kalau sudah memercayakan pena-

nganan kasus Bank Century kepada KPK, biarkan KPK menyelesaikannya. “Jadi, Timwas ini mengawasi KPK. Penanganan kasusnya benar atau tidak, bukan malah jalan-jalan ke tempat Anas,” tutur Kailimang. Diketahui, sejumlah anggota Timwas Century DPR RI, antara lain Hendrawan Supratikno dan Fahri Hamzah, menemui Anas di kediamannya, Senin (4/3) lalu. Anas menyebut nama baru yang diduga mengetahui aliran dana talangan ke Bank Century. Anggota Dewan Kehormatan Partai Demokrat, Amir Syamsuddin, mempersilakan Anas membongkar kasus pencairan dana talangan Bank Century. Baca: Demokrat ( Halaman 2 )

Baca: PDIP ( Halaman 2 )

AKSI demo yang dilakukan pemilik kendaraan di SPBU Walian Tomohon, Selasa (5/3) kemarin, dengan membawa barang bukti ( kiri). Petugas SPBU Walian Tomohon disuruh Pertamina untuk mengambil sampel solar di bunker SPBU setempat (kanan).(foto: glen/sk)

BAHAN BAKAR MINYAK

SPBU Walian diduga jual solar campur air Tomohon—Sejumlah warga pemilik kendaraan roda empat, Selasa (5/3) kemarin, melakukan aksi demo di Stasiun Pengisian Bahan Bakar Umum (SPBU) Walian Kecamatan Tomohon Selatan karena diduga telah menjual solar bercampur air sehingga

menyebabkan kendaraan warga mogok dan rusak. Salah satu pemilik kendaraan truk, Yopi Legi mengatakan, dirinya mengisi Bahan Bakar Minyak (BBM) jenis solar pada Senin (5/3) malam lalu di SPBU Wailan. Namun begitu kendaraannya hendak

akan keluar dari area SPBU, langsung mogok. “Saya baru pulang dari Bitung dan hendak menuju Tombatu, namun singgah sebentar di SPBU ini untuk mengisi solar karena bahan bakar truk saya sudah hampir habis. Namun saat hendak keluar dari SPBU,

truk saya langsung mogok,” akunya. Pengakuan serupa juga dialami Fleming Lumi, pemilik truk, dimana dirinya tidak bisa bekerja karena kendaraan miliknya rusak akibat mengisi solar di SPBU Wailan. Baca: SPBU ( Halaman 2 )

JELANG PEMILIHAN PAUS

Kardinal palsu coba menyusup ke Vatikan

RALPH Napierski si kardinal palsu (kiri), berpose bersama Kardinal Sergio Sebiastiana. Ia ditangkap saat mencoba untuk menyelinap ke Vatikan.(foto: ist)

Vatikan—Seorang penipu yang mengenakan pakaian mirip kardinal menyelinap ke Vatikan, Senin (4/3) waktu setempat. Orang itu mencoba ikut serta dalam pertemuan para kardinal untuk memilih Paus baru. Namun, aksinya ketahuan ketika pasukan Garda Swiss memperhatikan jubahnya yang kependekan. Pria itu, yang

menyebut dirinya “Basilius”, berjabat tangan dengan “sesama kardinal”. Ia melakukan hal itu di alunalun di luar balairung Paulus VI sebelum ia tertangkap dan dibawa pergi. Ulah pria bernama Ralph Napierski itu terjadi saat 103 kardinal yang sebenarnya tiba di Roma untuk memulai pertemuan yang akan menentukan kapan

paus baru akan dipilih. Keputusan itu ditunda karena ada 12 kardinal yang masih belum tiba. Napierski yang kelahiran Jerman terlihat berjabat tangan dengan Kardinal Sergio Sebiastiana yang tidak merasa curiga di luar aula Paus Paulus VI di Vatikan. Baca: Kardinal ( Halaman 2 )

Hari ini Sekretaris MTP konsolidasi kader di Sulut

Partai Demokrat Sulut jadi teladan di tengah prahara DPD Partai Demokrat Sulut bisa menjadi panutan DPD-DPD lainnya di Indonesia. Pasalnya, partai pimpinan GS Vicky Lumentut (GSVL) ini dianggap berhasil dan sukses dalam menghadapi cobaan dan prahara yang tengah melanda partai. Buktinya, saat penandatangan Pakta Integrtas, GSVL menjadi yang pertama yang diberi kesempatan Ketua Majelis Tinggi Partai (MTP) Demokrat Susilo Bambang Yudhoyono (SBY).

KALI ini, untuk pertama kali juga pasca Anas Urbaningrum mundur dari ketua umum partai, DPD Partai Demokrat Sulut dipercayakan untuk yang pertama digelar konsolidasi partai

oleh MTP Demokrat. Seperti yang akan dilakukan Sekretaris MTP Demokrat Jero Wacik, Rabu (6/3) hari ini di Sulut. Jero yang juga Menteri ESDM ini akan hadir untuk

konsolidasi partai yang rencananya dipusatkan di Hotel Sintesa Peninsula Manado. “Besok malam jam 7, Pak Jero selaku Sekretaris MTP akan konsolidasi partai di sini (Sulut, red),” ujar

Koorbid Pemerintahan dan Humas DPD Partai Demokrat Sulut, Jhon Dumais, kepada Swara Kita Selasa (5/3) kemarin. Baca: Partai ( Halaman 2 )

KETUA DPD Partai Demokrat Sulut GS Vicky Lumentut bersama Sekretaris Majelis Tinggi Partai Demokrat Jero Wacik.(foto: ist)


Turn static files into dynamic content formats.

Create a flipbook
Issuu converts static files into: digital portfolios, online yearbooks, online catalogs, digital photo albums and more. Sign up and create your flipbook.