SWARA KITA TERBIT 16 HALAMAN Harga: Rp.2000,- Luar Kota + Ongkos Kirim
Radja akan perkuat Jakarta All Star SALAH satu bintang Serie-A, Radja Nainggolan, akan berkunjung ke Indonesia. Selama di Tanah Air, gelandang Cagliari tersebut nantinya akan melakukan coaching clinic dan memperkuat tim Jakarta All Star dalam pertandingan persahabatan melawan Timnas U-23 di Sta-
SELEBRITI
RADJA Nainggolan.
Telp: (0431) 841071, Fax: (0431) 841060 www.swarakita-manado.com
Rektor IPDN tersandung kasus wanita
Snowden, pria yang bocorkan rahasia terbesar intelijen AS
Baca: Snowden ( Halaman 2 )
Baca: Radja ( Halaman 2 )
RABU 12 JUNI 2013 NOMOR 02297 TAHUN VII
INTERNASIONAL
NAMA Edward Snowden tiba-tiba mencuat setelah dia mengaku menyebarkan surat penyadapan telepon dan internet oleh intelijen Amerika Serikat kepada media. Demi mengungkapkan kebusukan intelijen AS, Snowden rela meninggalkan kehidupannya yang EDWARD Snowden. mapan di Hawaii. Karir pria 29 tahun ini sangat pesat, mulai dari satpam hingga analis infrastruktur jaringan di perusahaan ternama. Tapi siapa sangka Snowden tidak pernah lulus SMA. Menurut penelurusan Reuters, Snowden keluar saat kelas dua di SMA Arundel di Fort Meade, Maryland. Ketika usianya mencapai 18 tahun, orangtuanya bercerai. Saat itu dia tinggal di Crofton, Maryland, di lingkungan orang-orang Badan Keamanan Nasional AS (NSA). Kepada The Guardian, dia mengatakan cita-citanya saat itu ingin bergabung dengan militer untuk membantu AS berperang di Irak dan “membebaskan rakyat dari tekanan”. Namun, dia hanya bertahan empat bulan di angkatan bersenjata AS setelah kedua kakinya patah saat latihan. Ini diperkuat catatan Pentagon, yang menunjukkan Snowden masuk pada Mei 2004 dan keluar tanpa menyelesaikan pelatihannya. Lalu, dia bekerja sebagai petugas keamanan di kantor rahasia NSA. Kemudian, dia pindah ke CIA menjadi petugas keamanan jaringan. Karirnya meningkat cepat karena dia mengerti internet dan bahasa pemrograman. Tahun 2007, CIA menempatkannya di Kedutaan Besar AS di Jenewa, Swiss. Di sini, dia bertugas merawat dan memperbaiki jaringan komputer. Snowden keluar tahun 2009 dan bekerja untuk perusahaan rekanan NSA, Booz Allen Hamilton, yang disewa untuk mengawasi sistem komputer mata-mata mereka. Selama tiga bulan terakhir dia ditugaskan di Hawaii. Snowden mendapatkan gaji besar, sekitar Rp1,9 miliar per tahun. Tugasnya, merawat jaringan NSA di pulau tersebut.
dion Gelora Bung Karno Jakarta pada 19 Juni mendatang. Pelatih Timnas U23 Rahmad Darmawan mengaku sudah menyiapkan nama-nama yang akan diturunkan dari 32 nama yang dipanggil pada seleksi tahap I.
ASTRONOT wanita China, Wang Yaping, mengenakan helm saat pelatihan di Beijing Aerospace City, Beijing, China, Rabu (8/5) lalu.(foto: stringer/rtrs)
ASTRONOT WANITA
Susi mengaku rela tubuhnya jadi “suap” untuk Prof Nyoman, sang rektor tetap membantah
Guru pertama China dari Antariksa Beijing—China kembali meluncurkan astronot mereka ke luar angkasa, Selasa (11/6) kemarin. Pada misi kali ini para astronot akan memulai pondasi untuk membangun stasiun luar angkasa. Dalam misi ini, China kembali menyertakan seorang astronot wanita yang punya tugas khusus saat berada di antariksa. Diberitakan China Daily, astronot wanita bernama Wang Yaping itu selain membantu pembangunan
stasiun luar angkasa, dia juga akan berperan sebagai guru pertama dari orbit. Menggunakan kamera dari antariksa, Wang akan memberikan pelajaran soal luar angkasa pada murid SD dan SMP di China. Wang akan berbicara soal pergerakan dan sifat cairan di lingkungan tanpa gravitasi. Dia juga akan mengajarkan secara langsung pada para siswa soal berat badan dan massa berdasarkan Hukum Newton. Ada
juga sesi interaktif dimana siswa dapat bertanya langsung. Lahir tahun 1980, Wang bergabung dengan Angkatan Udara China pada usia 17 tahun. Wanita dari Yantai, provinsi Shandong, ini adalah salah satu pilot wanita andalan AU China. Tahun 2010, Wang terpilih jadi anggota angkatan kedua astronot China dan pada April 2013 terpilih terbang pada misi Shenzhou-10. Baca: Guru ( Halaman 2 )
NYOMAN Sumaryadi.
Bandung—Perempuan yang mengaku istri simpanan Rektor Institut Pemerintahan
KECELAKAAN PESAWAT MA-60
SUSI Susilowati.
Dalam Negeri (IPDN), Jatinangor Sumedang, Jawa Barat, akhirnya menampak-
kan diri. Adalah Susi Susilowati berani muncul ke hadapan wartawan, Selasa (11/ 6) kemarin, sambil membawa bayinya yang diklaim anak kandung dari Prof Dr Drs I Nyoman Sumaryadi MSi. Bayi tersebut oleh perempuan 35 tahun ini diberi nama I Putu Dimas Sumaryadi. Seperti diketahui, Susi adalah orang yang dengan sengaja mengunggah video yang berjudul: “IPDN Dimas Sumaryadi anak yang tidak diakui oleh Rektor IPDN Bandung” beberapa waktu lalu. Ia mengatakan, keberaniannya mengungkapkan hubungannya dengan sang rektor tidak lain karena upaya baiknya selalu tidak mendapat respons positif. Baca: Rektor ( Halaman 2 )
PILKADA MITRA
Lape: Merpati harus tangung jawab Sumendap ajak kader Pontianak—Menteri Perhubungan EE Mangindaan menyatakan agar PT Merpati Nusantara Airlines (MNA) dan pihak asuransi harus bertanggungjawab terhadap kecelakaan pesawat jenis MA-60 yang terjadi di Bandara El Tari, Kupang, Nusa Tenggara Timur, Senin (10/6) lalu. “Saya sudah meminta kepada Merpati untuk bertanggungjawab terhadap para korban sampai sembuh. Begitu juga asuransinya juga harus tanggung jawab sampai sembuh,” ujar
Mangindaan di Pontianak Kalimantan Barat, Selasa (11/6) kemarin. Ketua Dewan Pembina Partai Demokrat ini juga masih menunggu investigasi Komite Nasional Keselamatan Transportasi (KNKT). Investigasi tersebut bertujuan untuk mengetahui penyebab kecelakaan pesawat itu. Jika investigasi belum selesai, Mangidaan sendiri belum berencana melakukan sanksi kepada Merpati. MENHUB EE Mangindaan minta pihak Merpati bertanggungjawab kepada para korban kecelakaan.(foto: ist)
Baca: Lape ( Halaman 2 )
ADIPURA KOTA BESAR
Hari ini, Adipura keliling Manado Manado—Penghargaan Adipura kategori Kota Besar yang diraih kedua kalinya oleh Kota Manado, pada Rabu (12/ 6) hari ini akan tiba di Manado. Wakil Walikota Harley Mangindaan SE MSM yang menjemput piala tersebut di Jakarta, dipastikan akan membawa langsung Adipura tersebut
hingga tiba sekitar pukul 10.00 Wita di Bandara Sam Ratulangi Manado. Sekkot Manado Ir Haefrey Sendoh yang dikonfirmasi Swara Kita terkait dengan rencana kedatangan Piala Adipura, menjelaskan, tentunya akan ada penyambutan di Bandara Sam Ratulangi dan langsung diarak keliling
Manado. “Rute yang akan ditempuh rombongan Pak Wakil Walikota membawa Piala Adipura, start dari bandara dan mengikuti jalan protokol melalui depan kantor Walikota Manado dan berlanjut ke Kantor Gubernur. Usai dari kantor Gubernur akan kembali diarak keliling Manado dan
kembali ke kantor Walikota Manado. Mungkin pada pukul 10.00 Wita, rombongan sudah jalan,” jelas Sendoh. Namun Sendoh mengatakan, di kantor Gubernur siapa yang akan menerima, itu masih dalam proses persiapan. Baca: Hari ( Halaman 2 )
PDIP jaga keamanan
Ratahan—Kamis (13/6) besok, rakyat Mitra akan diperhadapkan dengan pemilihan kepala daerah (pilkada). Karenanya, jelang pesta demokrasi tersebut, Ketua DPC PDIP Mitra James Sumendap SH berharap agar seluruh kader dan simpatisan serta pendukung calon yang diusung partai berlambang kepala banteng ini mengedepankan rasa solidaritas, terlebih memberikan rasa aman kepada masyarakat. Hal ini ungkapkannya kepada Swara Kita Selasa (11/6) kemarin. Menurutnya dengan memberikan rasa aman terhadap masyarakat, maka rasa simpati terhadap partai ini nantinya akan terdopleng dalam perolehan suara terhadap calon yang di usung PDIP. “Yang terpenting memberikan rasa aman dan berbesar hati dalam hasil yang diperoleh partai ini nanti,” ujar Sumendap yang juga anggota Deprov Sulut. Sekretaris DPC PDIP Mitra Semuel Montolalu menambahkan, bahwa saat
JAMES Sumendap.
ini seluruh kader sedang terfokus untuk memenangkan calon yang diusung partainya namun ditambahkannya, bahwa partai lebih mengharapkan agar seluruh kader dan simpatisannya lebih mementingkan soal keamanan dan suksesnya pelaksanaan pilkada di daerah ini di atas segala-galanya. “Pilkada hanyalah pesta demokrasi yang dilaksanakan setiap lima tahun, namun persoalan keamanan daerah ini adalah yang utama,” ujar Montolalu.(try19/dw)
Kontroversi kematian sang diktator Nazi, Adolf Hitler (1) Nikahi gadis Sunda, sembunyi dan meninggal di Indonesia MAIA ESTIANTY
Kapok dengan infotainment STATUS janda Maia Estianty yang sudah resmi disandang karena proses hukum atas cerainya dengan Ahmad Dhani sudah selesai di Mahkamah Agung, membuatnya sangat senang. Dirinya pun siap melangkah lagi untuk menemukan pasangan idaman hati. Namun, ada satu rasa kapok di hidup Maia jika nanti punya pasangan. Baca: Kapok ( Halaman 2 )
Dari sekian banyak informasi yang ada tentang kematian Adolf Hitler, tidak ada satupun yang dapat menyebutkan secara pasti apa penyebab kematian sang diktator Nazi ini. Bagaimanakah sebenarnya akhir dari petualangan pria Jerman itu? Benarkah Hitler bersama istrinya Eva Braun bunuh diri setelah minum racun sianida? Dimanakah sebenarnya keberadaan Hitler setelah jatuhnya Berlin di tangan sekutu? ADA beberapa versi tentang kematian Adolf Hitler yang diketahui publik. Versi yang paling populer menyebutkan bahwa Hitler tewas bunuh diri dengan cara menembak dirinya sendiri dan minum racun sianida
pada 30 April 1945, saat Jerman diduduki oleh Uni Soviet. Meski sejumlah ahli sejarah ragu Hitler menembak dirinya, dan menduga hal itu hanyalah propaganda Nazi untuk menjadikan Hitler sebagai pahlawan.
Namun, lubang pada potongan tengkorak itu tampak menguatkan argumen tersebut ketika tengkorak itu dipamerkan di Moskow tahun 2000. Bagaimana dan kapan Hitler meninggal sekarang ini masih diselimuti misteri.
Dapat dijumpai penjelasan tentang penyebab dan kapan Hitler mati dari beberapa versi. Ada kematian versi Jerman, versi Rusia, dan versi para peneliti atau ilmuwan. Baca: Nikahi ( Halaman 2 )
ADOLF Hitler dikabarkan bersembunyi di Indonesia sejak tahun 1954 sampai 1970, dimana dia meninggal dan dikubur di Surabaya.(foto: ist)