BARCELONA MASIH SANGAT BERGANTUNG PADA MESSI KIPRAH Lionel Messi bersama Barcelona sempat terganjal dengan cedera. Tak heran jika nama Alexis Sanchez kini dianggap sebagai pemain kunci Barcelona. Namun, peran Messi bagi klub Katalan itu masih sangat dibutuhkan. Hal itu yang diungkapkan agen Messi langsung. Menurut, Josep Maria Minguella, meski peran Messi saat ini berkurang namun penyerang mungil asal Argentina itu masih menjadi tumpuan Barcelona musim ini. “Tim masih bergantung pada Messi di saat-saat sulit. Dia mungkin belum berada dalam kondisi terbaik setelah cedera dan Barcelona punya masalah saat lawan Valencia dan juga saat lawan Real
Harga: Rp.2000,Luar Kota + Ongkos Kirim
terbit 16 halaman
Sociedad,” kata sang agen dilansir Soccerway. “Tapi saat Messi tampil menyerang, dia masih penentu pertandingan dan itu terlihat saat lawan Sevilla akhir pekan lalu. Kemampuannya menjadi sosok tunggal penentu pertandingan masih menjadi kekuatan terbesarnya,” lanjut sang agen. Sang agen juga memuji kemampuan Messi keluar dari masalah. Baca: Barcelona ( Halaman 2 )
KAMIS, 13 FEBRUARI 2014 NOMOR. 02480 TAHUN VIII
SBY pilih Lutfi pengganti Gita
KASUS HAMBALANG
INTERNASIONAL Australia beri beasiswa 303 warga Indonesia SEBANYAK 303 warga Indonesia terpilih sebagai penerima beasiswa program Australia Awards Fellowships tahun ini. Mereka akan menerima pelatihan jangkapendek dan peluang pengembangan profesi di Negeri Kanguru itu. Demikian ungkap Duta Besar Australia untuk Indonesia, Greg GREG Moriarty. Moriarty. “Saya gembira menyaksikan warga Indonesia sebagai kelompok terbesar yang menerima beasiswa global ini. Beasiswa ini memperlihatkan komitmen jangka-panjang Pemerintah Australia pada tetangga-tetangga kami sebagai tanggapan atas berbagai macam isu pembangunan,” ujar Dubes Moriarty, Rabu (12/2). Program Australia Awards Fellowships, lanjut Moriarty, bertujuan untuk mengembangkan kepemimpinan, menangani isu-isu pembangunan kawasan prioritas, dan membangun kemitraan dan hubungan antara organisasi-organisasi Australia dengan para mitra organisasi di negara-negara berkembang. Tahun ini, Australia Awards Fellowships akan menawarkan kesempatan bagi 1.172 pemimpin yang telah mapan maupun sedang muncul serta para profesional karir-menengah dari 59 negara berkembang untuk melakukan penelitian, kajian dan peluang pengembangan profesional jangka-pendek di Australia dengan organisasi-organisasi Australia. “Putaran Beasiswa ini akan mengembangkan kapasitas dalam berbagai sektor di seluruh Indonesia termasuk: keamanan transportasi, peningkatan tanggapan HIV; kepemimpinan wanita dan manajemen sumber daya air,” tutur Dubes Moriarty. Baca: Australia ( Halaman 2 )
SELEBRITI
Ibas mengaku siap bersaksi Surabaya—Sekretaris Jenderal Partai Demokrat, Edhie Bhaskoro Yudhoyono, enggan mengomentari nyanyian mantan Ketua Partai Demokrat Anas Urbaningrum yang menyebut dirinya terlibat dalam skandal Hambalang. “Saya enggan mengomentari,” kata Ibas, panggilan Edhie Bhaskoro, seusai menghadiri pelantikan Gubernur dan Wakil Gubernur Jawa Timur di Surabaya, Rabu (12/2) kemarin. Menurut dia, masalah Hambalang telah masuk ke ranah hukum sehingga sudah sepatutnya diserahkan kepada para penegak hukum. Penegak hukum itulah yang nantinya berhak menjelaskan tentang kelanjutan dan keterkaitan pihak-pihak di kasus Hambalang. Ibas berpendapat bahwa berita yang beredar tentang dirinya terlibat kasus Hambalang sangat jauh dari informasi yang benar. Ia menegaskan bahwa itu tidak sangat tidak benar.
Masalah impor beras harus segera tuntas
SEKRETARIS Jenderal Partai Demokrat, Edhie Bhaskoro Yudhoyono
Baca: Ibas ( Halaman 2 )
Jakarta—Presiden Susilo Bambang Yudhoyono memilih Muhammad Luthfi sebagai Menteri Perdagangan baru di Kabinet Indonesia Bersatu II menggantikan Gita Wirjawan yang telah efektif mengundurkan diri per 1 Februari 2014. “Saya memandang saudara Muhammad Lutfi cakap dan mampu menggantikan Gita Wirjawan sebagai Menteri Perdagangan,” kata Presiden Susilo Bambang Yudhoyono, dalam jumpa pers di Jakarta, Rabu (12/2). Lutfi, yang masih menjabat Duta Besar Indonesia untuk Jepang itu, ikut hadir bersama Gita Wirjawan dalam jumpa pers di Istana. Hadir dalam jumpa pers itu antara lain Wapres Boediono. Gita Wirjawan berdiri di sisi kanan Presiden SBY. Lalu di sisi kiri Presiden adalah Wapres Boediono dan Lutfi. Menurut
MUHAMMAD Luthfi (kanan) Menteri Perdagangan baru di Kabinet Indonesia Bersatu II menggantikan Gita Wirjawan (kiri) yang telah efektif mengundurkan diri per 1 Februari 2014.
SBY, pemilihan Lutfi ini dilakukan berdasarkan hasil fit and proper test dua hari lalu. Fit and proper test ini dilakukan SBY dengan didampingi Wakil Presiden Boediono. Lutfi, kata SBY, bukan orang baru dalam pemerintahan yang dipimpinnya. Sebelum menjabat duta besar, dia melanjutkan, Lutfi pernah memimpin Badan Koordinasi Penanaman Modal dan telah menggalakkan investasi di masa ekonomi yang tidak mudah. Atas dasar pengalaman di bidang ekonomi,
investasi, dan perdagangan, kata SBY, “Saya memandang saudara Lutfi cakap dan mampu menjabat sebagai Menteri Perdagangan menggantikan saudara Gita Wirjawan.” Menurut SBY, priotitas utama Lutfi setelah mengemban jabatan Menteri Perdagangan adalah melakukan stabilisasi harga di dalam negeri. “Ini sangat penting,” ucapnya. SBY juga meminta Lutfi mengamankan dan mencari peluang baru ekspor bagi Indonesia. Baca: SBY ( Halaman 2 )
PEMILU 2014
KASUS KORUPSI
KPK cecar Atut soal pemerasan WNI di Hongkong
SHAKIRA
Dicekal, malah rekam lagu baru SHAKIRA baru saja dicekal Pemerintah Arab dan Kolombia karena video klipnya Can’t Remember to Forget You. Pada lagu dimana Ia berduet dengan Rihanna tersebut, banyak sekali aksi-aksi vulgar dan mengandung efek lesbian yang digambarakan. Namun mendapat cekalan dari banyak pihak tampaknya tak menghentikan kontribusinya di dunia musik. Dia malah baru saja merekam sebuah lagu baru bersama dengan musisi country Blake Shelton untuk album barunya yang dirilis 25 Maret nanti. “Kita baru saja merekam lagunya. Lagunya beraliran Country, folk. Aku agak mengontrol Blake pada lagu tersebut,” ungkap Shakira pada saat menghadiri sebuah acara berjudul On Air With Ryan Seacrest. Baca: Dicekal ( Halaman 2 )
Jakarta—Gubernur Banten Ratu Atut Chosiyah kembali diperiksa penyidik Komisi Pemberantasan Korupsi, Rabu (12/2). Dia diperiksa dalam kasus dugaan korupsi pengadaan alat kesehatan di Provinsi Banten. Atut menjalani pemeriksaan hampir sekitar 8 jam dari pagi hingga magrib tadi. Usai diperiksa penyidik KPK, ia bungkam. Namun pengacaranya, Andi Simangunson, memberikan sedikit penjelasan. “Pemeriksaan hari ini seputar sangkaan ibu memeras dari dinas-dinas terkait alkes. Mengenai detailnya lebih baik kami lihat nanti di persidangan,” ujar Andi. Andi menolak menjelaskan dinas-dinas terkait alkes yang manakah yang
ia maksud. Namun dia mengatakan heran karena Atut disangkakan dugaan pemerasan oleh KPK. “Ibu itu sebelum menjabat Wakil Gubernur Banten, Plt Gubernur Banten,
dan Gubernur Banten sudah merupakan orang yang cukup berada secara ekonomi. Sehingga agak susah untuk bisa dimengerti apabila Ibu dituduh menerima uang, apalagi dituduh memeras dari
dinas-dinas terkait,” kata Andi. Menurut dia, Atut mengklaim tidak pernah memeras atau menerima uang dari hasil pemerasan. Baca: KPK ( Halaman 2 )
RATU Atut Chosiyah kembali diperiksa penyidik Komisi Pemberantasan Korupsi
pertama “nyoblos” Jakarta—Warga Negara Indonesia di Hongkong akan menjadi orang pertama yang memberikan hak suara dalam Pemilihan Umum Legislatif. Komisi Pemilihan Umum menetapkan Pileg di negara ini dihelat 30 Maret, sepuluh hari lebih cepat dibandingkan pemilih di dalam negeri pada 9 April 2014. Komisi telah memutuskan WNI di luar negeri mendapat kompensasi dengan lebih dulu memilih sepanjang rentang 30 Maret sampai 6 April 2014. Pemberian kompensasi ini berdasarkan upaya peningkatan partisipasi pemilih warga negara Indonesia di luar negeri. Dari data KPU pada Pemilu 2009 hanya 23 persen dari
2,2 juta warga negara Indonesia di luar negeri yang memberikan hak suaranya. Dengan kompensasi ini KPU berharap partisipasi WNI di luar negeri bisa naik hingga 75 persen. Ketua KPU Pusat Husni Husni Kamil Malik di Jakarta, Rabu (12/2), menyatakan, waktu pencoblosan itu telah disepakati oleh KPU dan Panitia Pemilihan Luar Negarai setelah mendapat masukan dari pemerintah Hongkong. Percepatan ini dilakukan atas pertimbangan keamanan. Pemerintah setempat memprediksi wilayah mereka akan dilanda badai besar. Baca: WNI ( Halaman 2 )
Indonesia Fashion Week (IFW) 2014
Lenny Agustin ajak kenakan busana Indonesia
Ajang Indonesia Fashion Week (IFW) 2014 akan berlangsung pada 20 hingga 23 Februari mendatang bukan sekedar pekan mode biasa. Jauh-jauh hari, sebelum ajang ini terlaksana pada hari Minggu (16/2) mendatang akan berlangsung acara ‘Sunday Dress Up, demo Tunjukan KeLOKAL-anmu kenakan pakaian Konten lokal kita’. “INI sebuah ajakan dan seruan kepada masyarakat Indonesia yang menjadi titik awal menyadarkan semua pihak atau personal untuk mulai bukan hanya terlena dengan slogan cinta Indonesia. tetapi juga
mencintai dengan tindakan apa saja yang membuat kita semua ikut melestarikan, menghargai dan mendukung hasil karya manusiamanusia Indonesia demi generasi mendatang,” kata Lenny Agustin panjang
NOMOR TELEPON/FAX (0431) 841071, FAX: (0431) 841060)
lebar. Saat ini perancang yang suka memakai kain batik dengan warna ngejreng pada setiap karyanya memang giat melakukan ajakan dan seruan ini melalui media sosial Facebook, Twitter,
Black Berry, Path dan Instagram. Pemilik label Lennor ini meyakini kain lokal Indonesia sebagai hasil pemikiran, falsafah hidup orang Indonesia. Baca: Lenny ( Halaman 2 )
LENNY Agustin ajak kenakan busana Indonesia.
KUNJUNGI www.swarakita-manado.com & www.swaramanado-online.com