Swara Kita 14 April 2014

Page 1

KEJUTAN SIMON SIMON Santoso membuat kejutan dengan mengalahkan Lee Chong Wei di final Singapura Terbuka Super Series 2014 hanya dalam dua gim. Bermain di Singapore Indoor Stadium, Minggu (13/ 4/2014) sore WIB, Simon mampu membuat Chong Wei tak berkutik dan menang dengan skor 21-15 dan 21-10.

Harga: Rp.2000,Luar Kota + Ongkos Kirim

Baca: OLAHRAGA ( Halaman 7 )

terbit 16 halaman SENIN 14 APRIL 2014 NOMOR. 02521 TAHUN VIII

INTERNASIONAL Rusia: Pembicaraan Ukraina bisa batal MENTERI Luar Negeri Rusia, Sergei Lavrov, mengatakan tindakan bersenjata apapun yang dilakukan pemerintah Ukraina di sebelah timur negara itu akan merusak rencana perundingan. Komentar ini diucapkan setelah militan pro-Rusia menyerbu markas kepolisian di Kramatorsk, wilayah bagian timur Ukraina pada Sabtu (12/4) lalu. Lavrov mengatakan MENTERI Luar pemerintah Ukraina Negeri Rusia, Sergei Lavrov telah “menunjukan ketidakmampuan mereka untuk menentukan masa depan negaranya.” Pembicaraan antara Rusia, Amerika Serikat, Ukraina, dan Uni Eropa dijadwalkan akan berlangsung di Jenewa pada Kamis (17/04) mendatang. AS telah mengutuk peran Rusia yang “menghasut” sehingga menciptakan kekacauan di Ukraina timur. Rusia sejauh ini membantah terlibat langsung terhadap konflik yang terjadi di daerah itu. Namun AS mengatakan ada “pergerakan terpusat” yang dilakukan secara sengaja dengan dukungan dari Rusia untuk mengusik pemerintahan baru di Kiev. Dalam sambungan telepon, Menteri Luar Negeri AS, John Kerry mendesak Rusia untuk meredam konflik. Jika tidak, Rusia harus bersiap untuk menghadapi sejumlah sanksi tambahan dari pihak internasional. Kerry mengatakan serangan di timur Ukraina mirip dengan gerakan Crimea awal tahun ini. “Jika Rusia tidak mengambil langkah-langkah untuk menurunkan ketegangan di Ukraina timur dan memindahkan pasukannya kembali dari perbatasan Ukraina, akan ada konsekuensi tambahan,” ia memperingatkan.(komc)

SELEBRITI

Anak Peuru mengaku diancam SHS Johan Budiman: Keterangan itu Tidak ada bukti

JOHAN Budiman.

Manado—Sidang dalam kasus pencemaran nama baik Gubernur Sulut DR Sinyo Harry Sarundajang (SHS), dengan terdakwanya yakni HP alias Peuru, kembali bergulir di Pengadilan Negeri (PN) Manado, Jumat (11/4) lalu. Dalam sidang tersebut, terdakwa memohon kepada Ketua Majelis Hakim yang diketuai oleh Wilem Rompis SH, didampingi Novrry Oroh SH MH dan Verra Linda Lihawa SH MH, untuk mendengarkan

keterangan dari kedua anaknya yakni Risa Peuru (24) dan Moris Peuru (14). Pada sidang tersebut, sebelum mendengarkan keterangan dari kedua anaknya, Jaksa Penuntut Umum (JPU) Romi Johanes SH merasa keberatan. Menurut JPU, sesuai peraturan yang diatur dalam KUHAP, bahwa jika saksi ada hubungan keluarga tidak bisa memberikan kesaksiannya. “Kami merasa keberatan, karena kedua saksi adalah anak dari terdakwa, jadi dimintakan kepada Majelis Hakim, agar keterangan saksi tidak bisa dipertimbangkan dalam persidangan ini,” tegas Johanes. Keberatan dari JPU pun diterima Majelis Hakim. Akan tetapi, Hakim

menjelaskan dan sekaligus membenarkan bahwa kedua anak terdakwa tidak bisa bersaksi. Namun keterangan mereka tetap bisa didengarkan, walaupun nantinya tidak akan dimasukan dalam pertimbangan. “Seusai aturan, memang kedua saksi tidak bisa dijadikan saksi, tetapi keterangan mereka akan ditetap didengarkan, tapi tidak untuk dimasukan sebagai bahan pertimbangan,” terang Rompis. Setelah sempat menjadi bahan peredebatan, akhirnya kedua anak terdakwa keterangannya didengarkan, tanpa diambil sumpah atau janji, dihadapan Majelis Hakim. Baca: Anak ( Halaman 2 )

MENDIKBUD Muhammad Nuh bersama Ketua Komisi Perlindungan Anak Indonesia (KPAI) Asrorun Niam Sholeh meninjau persiapan Ujian Nasional (UN) di SMAN 35 dan 70, Jakarta, Minggu (13/4). Langkah peninjauan ke dua Rayon (SMAN 70 dan 35 Jakarta) ini dilakukan guna memastikan hak anak untuk ikut UN yang akan dilaksanakan pada tanggal 14 - 16 April 2014 di seluruh Indonesia terpenuhi.(foto: ist)

UJIAN NASIONAL

Mendikbud: Tak usah percaya isu bocor soal Jakarta—Ujian Nasional (UN) SLTA dilaksanakan Senin (14/4) hari ini. Menteri Pendidikan dan Kebudayaan (Mendikbud) Muhamad Nuh sebelumnya melakukan

inspeksi mendadak (sidak) ke 2 sekolahan di Jakarta. Tujuannya tak lain, untuk meninjau sejauh mana persiapan pelaksanaan UN. Nuh mengatakan, sidak

ini bertujuan memantau kesiapan sekolah berikut logistik, seperti kecukupan naskah dan instrumen lain penunjang UN. Baca: Mendikbud ( Halaman 2 )

PASCAPEMILU 9 APRIL

8 TPS Winangun 1 bakal Pemilu ulang Manado—Ketua Panwas Manado Hard Runtuwene merekomendasikan pelaksanaan pemilihan ulang di 8 Tempat Pemungutan Suara (TPS) Kelurahan Winangun I Kecamatan Malalayang dan RS Adven Manado. Hal ini dikatakan Runtuwene, Minggu (13/4) kemarin kepada koran ini. Seperti yang diberitakan

sebelaumnya, pelaksanaan Pemilu pada Rabu (9/4) lalu berujung kericuhan di wilayah Winangun I Kecamatan Malalayang akibat tidak lengkapnya logistik, seperti formulir C1. Dirinya menjelaskan, kalau pelaksanaan pemilihan ulang tersebut masih menunggu tindaklanjut Komisi Pemilihan Umum

KONVENSI DEMOKRAT

ARUMI BACHSIN

Lahirkan anak pertama ARUMI Bachin telah melahirkan putri pertama dari pernikahannya dengan Emil Dardak di rumah sakit Siloam Semanggi. Selain proses persalinan yang dilakukan secara normal, rupanya bayi Arumi lahir secara prematur. “Karena belum waktunya melahirkan memang agak awal, di luar prediksi. Jadi kondisi bayinya agak kecil. Beratnya 2,1 kg panjangnya 45 cm,” kata Agung, manajaer Arumi di Kawasan Utan Kayu, Jakarta Pusat, Minggu (13/4) kemarin. Agung mengatakan, proses persalinan itu bermula saat Arumi dan suaminya hendak ingin tidur di malam hari. “Dia (Arumi) lagi sama Emil, terus mau tidur ada cairan itu,” jelasnya. Lantaran khawatir, Emil pun membawa Arumi ke rumah sakit untuk diperiksa. Baca: Lahirkan ( Halaman 2 )

lalu) sudah usulkan penambahan kertas surat suara tapi ditolak KPU pusat. Untuk itu apakah pelaksanaan pemilihan ulang akan dilakukan itu domainnya KPU dengan melihat stok kertas surat suara sisa yang dipakai tanggal 9 April lalu,” kata Runtuwene. Baca: 8 TPS ( Halaman 2 )

KETUA Tim Pengawasan dan Pengamanan Pemilu 2014 Pemkot Manado, Dr Harley Mangindaan melakukan koordinasi dengan Ketua Panwas Manado Hard Runtuwene.(foto: tonny/sk)

PILPRES

Mubarok: Tak jadi capres, peserta bisa jadi menteri Jakarta—Partai Demokrat tidak berhasil meraih suara yang signifikan dalam Pemilu 2014. Berdasarkan hasil penghitungan cepat atau quick count Pemilu Legislatif 2014 yang dirilis oleh beberapa lembaga survei, partai ini hanya mendapatkan suara di kisaran 9 persen. Cukup jauh dari target yang sudah ditetapkan oleh partai tersebut sebelumnya, yakni

(KPU) Manado. Pasalnya menurut Runtuwene, hingga saat ini pihaknya masin terus melakukan konsultasi dengan PKU Manado karena proses pemilihan ulang berhubungan dengan ketersediaan logistik pemilu. “Kita masih konsultasi dengan KPU Manado karena kemarin (Sabtu

15 persen. Perolehan suara yang kecil itu menimbulkan pertanyaan mengenai kelanjutan dari konvensi calon presiden Partai Demokrat yang awalnya dilakukan supaya partai ini bisa mengusung calon presidennya sendiri pada Pemilihan Presiden 9 Juli 2014. Baca: Mubarok ( Halaman 2 )

Nasdem-PDIP resmi berkoalisi

KETUM Partai Nasdem Surya Paloh didamping Capres PDIP Jokowi saat mengelar jumpa pers terkait koalisi, kantor DPP Partai Nasdem, Gondangdia, Jakarta Pusat, Sabtu (12/4) lalu.(foto: ist)

Jakarta—Dewan Pimpinan Pusat (DPP) Partai Nasdem secara resmi menyatakan siap berkoalisi dan bekerja sama dengan PDI Perjuangan. Pernyataan resmi tersebut disampaikan Ketua Umum Partai Nasdem, Surya Paloh, di kantor DPP Partai Nasdem, Gondangdia, Jakarta Pusat, Sabtu (12/4) lalu. “Sambil menunggu hasil resmi KPU, kami sepakat merapatkan barisan kedua

partai untuk persiapan mendukung capres PDIP yang ada di sebelah kanan saya (Joko Widodo). Saya beritahukan secara resmi Partai Nasdem memberikan dukungan secara penuh dengan perasaan gembira, besar hati, dan berharap capres PDIP adalah sama dengan capres Partai Nasdem,” kata Paloh saat menggelar jumpa pers. Baca: Nasdem ( Halaman 2 )

Wakil Menlu AS William Burns segera pensiun Ditunda-tunda Obama, akhirnya diplomat top AS bisa pensiun Dilpomat top peringkat kedua Amerika Serikat akan mengambil masa purna tugas setelah berbakti selama 32 tahun di Kementerian Luar Negeri AS. WILLIAM Burns yang kini menjabat Wakil Menlu AS, pernah menjabat sebagai duta besar AS untuk Rusia dan Yordania, selain menjadi orang terpenting dalam urusan Timur Tengah dan pemimpin tim yang

menggalang perundingan rahasia dengan Iran. Burns yang akan pensiun pada Oktober mendatang, sudah berulang kali menun-da masa purna baktinya karena permintaan Presiden Barack Obama dan Menlu John Kerry.

NOMOR TELEPON/FAX (0431) 841071, FAX: (0431) 841060)

Ia adalah diplomat karir kedua yang menjabat sebagai wakil menlu AS. Pada 2012 ia ditugasi memimpin diplomat AS dalam perundingan rahasia dengan Iran yang kini hasilnya bisa dilihat dalam negosiasi program nuklir Iran.

“Saya bergantung kepadanya untuk nasihat cepat dan misi diplomatik sensitif lainnya,” ujar Obama menanggapi pernyataan Burns yang dirilis Gedung Putih. Baca: Ditunda ( Halaman 2 )

WILLIAM Burns.

KUNJUNGI www.swarakita-manado.com & www.swaramanado-online.com


Turn static files into dynamic content formats.

Create a flipbook
Issuu converts static files into: digital portfolios, online yearbooks, online catalogs, digital photo albums and more. Sign up and create your flipbook.
Swara Kita 14 April 2014 by Deydi Mokoginta - Issuu