19062013

Page 1

SWARA KITA TERBIT 16 HALAMAN Harga: Rp.2000,- Luar Kota + Ongkos Kirim

TIMNAS U-23 VS JKT ALL STAR

Ambil manfaat dari Radja STADION Utama Gelora Bung Karno, Senayan, Jakarta, Rabu (19/6) sore ini akan menyuguhkan laga antara Tim Nasional U-23 vesrus Jakarta All Star. Laga ini juga sekaligus ujicoba dan seleksi bagi skuad muda Garuda yang saat ini kembali ditangani pelatih kawakan Rahmad Darmawan.

RADJA Nainggolan.

Untuk itu, para pemain muda Indonesia yang tergabung di Timnas U-23 diharapkan dapat mengambil manfaat dalam bertanding ini, terlebih kepada gelandang klub Serie A Italia, Cagliari, yang juga keturunan IndonesiaBelgia, Radja Nainggolan. Baca: Ambil ( Halaman 2 )

Telp: (0431) 841071, Fax: (0431) 841060 www.swarakita-manado.com

RABU 19 JUNI 2013 NOMOR 02303 TAHUN VII

Putra Kawangkoan siap jadi presiden

SELEBRITI

Gita Wiryawan optimis bisa gantikan SBY di Pilpres 2014 Manado—Pesona serta perfoma dari seorang Gita Wiryawan (GW), memang tidak bisa diragukan lagi. Selain seorang yang punya intelektual tinggi, Gita juga diakui banyak orang memiliki kharisma seorang pemimpin. Begitu juga ketika Swara Kita, melakukan wawancara singkat dengan Menteri Perdagangan ini, usai membuka secara simbolis pelaksanaan pertandingan bulutangkis, yang dilaksanakan di Gelanggang Olah Raga (GOR) Arie Lasut, Kayuwatu, Selasa (18/6) kemarin. Ketika ditanyai perihal

CUT TARY

INTERNASIONAL

Lembaran lama bikin luka SEKIAN lama menghilang dari dunia entertainment, wajah artis Cut Tary belakangan kembali muncul. Dia kembali menjadi presenter tayangan hiburan, karir yang pernah membesarkan namanya. Meski niatnya dengan tekad bulat dan tulus, kemunculan Tary sedikit ‘terganjal’ oleh kasus video asusilanya bersama Ariel yang pernah heboh beberapa tahun lalu. Bahkan tidak sedikit yang mencibir ibu satu anak itu.

Baca: Bantu ( Halaman 2 )

MENUJU DEPROV SULUT

KDP jadi motivator bangkitnya olaraga & pariwisata di Minsel SOSOK Kristovorus Deky Palinggi SE (KDP) tak terlepas dari pembangunan di Minsel, yakni dimulai dari olaraga sampai pada majukan pariwisata. Tak heran, KDP yang tak lain suami Bupati Minsel Christiany ‘Tetty’ Paruntu SE bisa dikata menjadi motivator bangkitnya olaraga dan juga pariwisata di Minsel. DEKY Palinggi. Dari data yang berhasil diperoleh, salah satu olaraga ekstrim yakni panjat tebing sukses dilaksanakan di Batu Dinding Desa Kilometer Tiga, belum lama ini. Cabang olaraga sepakbola bertajuk KDP Cup serentak dilaksanakan di beberapa kecamatan di Minsel, Badminton Open Turnamen dilaksanakan di Tompaso Baru Raya. Di wisata sendiri, mantan ajudan Gubernur Sulut Dr SH Sarundajang ini juga, telah mempromosikan sejumlah objek wisata, seperti Batu Dinding Desa Kilometer Tiga Kecamatan Amurang, wisata alam Pantai Amurang, wisata kuliner holtokultura Modoinding juga dipromosikan saat mendatangkan vokalis grup band legendaris Indonesia, Kaka Slank. KDP kepada koran ini mengatakan, olaraga di Minsel harus dibangkitkan karena banyak bakatbakat muda yang handal yang bisa berprestasi untuk mebanggakan Minsel baik nasional maupun internasional. “U-23 PSSI Minsel wakili Sulut masuk 10 besar, 2 putra Minsel wakili Sulut di Pelatnas, Badminton 1 Putri ke Pelatnas. Dan juga pada bulan Juli nanti kami akan menggelar kejuaraan tinju, bahkan ada juga olaraga lari marathon 10 KM, ini saya lakukan semua untuk Minsel,” ungkapnya. Baca: KDP ( Halaman 2 )

kesiapan dirinya untuk menjadi Presiden RI menggantikan Susilo Bambang Yudhoyono (SBY), seperti yang telah hangat dibicarakan oleh banyak kalangan akhir-akhir ini, Gita sambil melemparkan senyum khasnya menyatakan bahwa dirinya siap untuk maju menjadi orang nomor satu di republik ini. “Insyaallah saya sangat siap untuk maju sebagai seorang calon presiden,” jawab pria yang terlahir dari ibu bernama Paula Warokka, asli Desa Kawangkoan Minahasa. Namun lanjut Gita, untuk menjadi presiden tentu ada

berbagai tahapan dan mekanisme yang harus dilalui. “Jadi, jika dinyatakan siap, saya sangat siap. Namun semua harus sesuai dengan aturan yang berlaku dan tidak bisa tidak. Juga ada beberapa hal yang harus saya lakukan,” ujar Ketua Umum Persatuan Bulutangkis Seluruh Indonesia (PBSI) ini. Sejauh ini, Gita digadanggadang akan ikut konvensi Partai Demokrat untuk mengambil tiket calon presiden. Karenanya, sebelumnya, Gita pernah menegaskan tidak takut untuk mengikuti konvensi Demokrat meski harus bersaing dengan peserta yang dinilai lebih unggul. “Paradigma demokrasi bahwa ada 250 juta orang yang bisa dipilih.

Jadi, itu akan mengesankan bahwa demokrasi Indonesia bergulir semakin dewasa,” kata dia. Namun, siapa pun yang mengikuti konvensi Demokrat itu tetap harus melalui syarat-syarat yang akan ditentukan partai pimpinan SBY itu. Baca: Putra ( Halaman 2 )

GITA Wirjawan Warokka.

PEMILU 2014

Diplomat KPU: Tidak laporkan dana kampanye, parpol dicoret RI disadap Pemilihan Hadar mengatakan serius dan paling me- uang, lanjutnya, maka J a k a r t a — K o m i s i dibatalkan sebagai partai Undang-undang secara nyeramkan dalam pemilu akan dibatalkan sebagai Umum (KPU) peserta pemilu. Kalau laporan akhir jelas mewajibkan setiap kalau tidak menyerahkan caleg walaupun yang terus mengingatkan partai Inggris? politik (parpol) peserta tidak dipenuhi, parpol partai untuk melaporkan laporan awal dan akhir,” bersangkutan sudah meJakarta—Pemerintah Indonesia melalui Kementerian Luar Negeri berharap Inggris memberikan penjelasan terkait aksi penyadapan yang dilakukan oleh agen intelijen mereka (GHCQ) terhadap delegasi konferensi G20 tahun 2009. Hal itu disampaikan oleh Menlu Marty Natalegawa yang ditemui usai menerima kunjungan kerja Menlu Nikaragua, Samuel Santos Lopez, Selasa (18/ 6) kemarin. Marty mengaku sudah membaca artikel di harian Guardian tersebut dan berharap pemerintah Inggris menjelaskan duduk permasalahan yang sebenarnya. “Bukan untuk apa pun juga, melainkan supaya masalah ini dapat dikelola dengan baik,” ujar Marty. Kendati berharap penjelasan dari pemerintah Inggris, Marty mengaku tidak akan memanggil Duta Besar Inggris untuk Indonesia, Mark Canning, untuk meminta keterangan. Baca: Diplomat ( Halaman 2 )

Pemilu 2014 agar melaporkan dana kampanye mereka. Sebab, bila tidak, maka resiko yang harus ditanggung sangat berat. “Laporan awal tidak dipenuhi, parpol akan

tidak menyerahkan, dan ada calonnya yang terpilih, maka akan dibatalkan,” kata anggota KPU Hadar Nafis Gumay di Gedung KPU, Jakarta, Selasa (18/6) kemarin.

anggaran politik atau dana kampanye mereka. Oleh karena itu, Hadar menghimbau mereka untuk mematuhinya. “Ini salah satu ancaman paling kencang, paling

BBM BERSUBSIDI

ujarnya. Hadar menambahkan sanksi yang tidak kalah seram adalah soal politik uang. Bila terbukti ada calon legislatif (caleg) yang melakukan politik

laporkan dana kampanye ke KPU. “Politik uang itu yang dibubarkan calon per calon. Seram kan,” katanya. Baca: KPU ( Halaman 2 )

KEBEBASAN BERAGAMA

Pertamina jamin stok aman Amerika kembali

CHATIB Basri.

Jakarta—Rancangan Anggaran Pendapatan dan Belanja Negara Perubahan (RAPBN-P) 2013 sudah disahkan DPR RI dalam sidang paripurna yang berakhir Senin (17/6) malam.

KAREN Agustiawan.

Dalam RAPBN-P tersebut di dalamnya mengusulkan pengurangan subsidi bahan bakar minyak (BBM) dan rencana kenaikan harga premium menjadi Rp6.500 per liter dan solar Rp5.500

per liter. Karennaya, menjelang kenaikan harga BBM bersubsidi tersebut, PT Pertamina menjamin pasokan premium dan solar akan aman. Direktur Utama PT Pertamina, Karen Agustiawan, menyatakan, stok BBM bersubsidi tidak akan kekurangan hingga 18 hari ke depan. Depo-depo juga selalu beroperasi seharian penuh. “Depo sudah beroperasi 24 jam setiap hari. Stok sudah kami perbanyak 10 persen dari sebelumnya,” kata Karen di Hotel Grand Hyatt, Jakarta, Selasa (18/ 6) kemarin. Baca: Pertamina ( Halaman 2 )

menyorot Indonesia

Jakarta—Departemen Luar Negeri Amerika Serikat (AS) baru-baru ini mengeluarkan laporan tahunan mengenai kebebasan beragama tahun 2012. Dalam laporan itu, AS menyoroti masih lemahnya jaminan dan perlindungan pemerintah atas kebebasan beragama di Indonesia. Dalam ringkasan eksekutif laporan itu, yang dipublikasikan dalam bahasa Indonesia oleh Kedutaan Besar AS, Selasa (18/6) kemarin, AS mencatat beberapa anomali atas sikap pemerintah RI dalam kebebasan beragama di negaranya. Ini merupakan bagian dari

“2012 Report on International Religious Freedom,” yang merupakan laporan tahunan Deplu AS soal kebebasan beragama di mancanegara. Mengenai Indonesia, laporan itu mencatat bahwa Undang-Undang Dasar telah menjamin kebebasan beragama, namun beberapa peraturan perundang-undangan membatasinya. “Secara umum pemerintah menghormati kebebasan beragama bagi enam agama yang diakui secara resmi, namun tidak bagi kelompok-kelompok yang berada di luar keenam agama tersebut. Baca: Amerika ( Halaman 2 )

Dari upacara farewell dan welcome parade

Kapolda Sulut baru janji mereformasi birokrasi polisi Setelah mengikuti serah terima jabatan (sertijab) di Mabes Polri, pada Rabu (12/6) pekan lalu, kini Kapolda Sulut yang baru Brigjen Pol Drs Robby Kaligis, resmi memimpin Polda Sulut menggantikan Brigjen Pol Drs Dicky Atotoy yang dipromosikan menjabat Kapolda Kaltim.

SESUAI kebiasaan di tubuh kepolisian, maka pada Selasa (18/6) kemarin, digelar upacara farewell dan welcome parade di Mapolda Sulut, yang tujuannya adalah menyambut kapolda yang baru dan melepas kapolda yang

lama. Dalam pidatonya, Kaligis mengaku bahwa dirinya dipercayakan sebagai pemimpin di Polda Sulut, merupakan satu amanah dan tanggung jawab yang berat. Meski demikian, ia berharap dan bertekad untuk membuat

terobosan dan melanjutkan program Polda yang saat ini sementara dijalankan. Untuk menjalankan tugasnya di tanah kelahirannya ini, Kaligis menekankan bahwa ada beberapa program khusus yang telah disiapkan untuk diterap-

kannya selama menjadi Kapolda Sulut, di antaranya mereformasi birokrasi jajaran kepolisian, dengan sasaran pemberantasan korupsi, pelayanan secara terbuka dan evaluasi kinerja polisi. Baca: Kapolda ( Halaman 2 )

BRIGJEN Pol Dicky Atotoy dan Brigjen Pol Robby Kaligis saat upacara farewell dan welcome parade di Mapolda Sulut, Selasa (18/6) kemarin.(foto: ist)


Turn static files into dynamic content formats.

Create a flipbook
Issuu converts static files into: digital portfolios, online yearbooks, online catalogs, digital photo albums and more. Sign up and create your flipbook.