20022014

Page 1

“CASILLAS BAKAL PERGI”

Harga: Rp.2000,Luar Kota + Ongkos Kirim

terbit 16 halaman

MANTAN penjaga gawang Real Madrid, Mariano Garcia Remon, tak terlalu yakin jika Iker Casillas akan betah di Santiago Bernabeu jika dia terus menjadi pemain cadangan di kompetisi domestik. Menurutnya, kapten El Real itu bakal hijrah jika situasinya tak berubah. Sejak menjelang akhir era Jose Mourinho pada musim lalu hingga kedatangan Carlo Ancelotti pada musim ini, Casillas tak kunjung bermain reguler. Pemain internasional Spanyol ini hanya mendapatkan kesempatan tampil sebagai pemain utama di ajang Copa dan Liga Champions, karena Diego Lopez menjadi

andalan utama di La Liga. Menurut Remon, yang tampil lebih dari 100 kali bersama Los Blancos dan sempat menjadi pelatih di Bernabeu pada 2004, Casillas bisa saja pergi pada akhir musim nanti. Hal itu dikatakannya dalam pembicaraan dengan televisi Spanyol. “Casillas memperlihatkan kedewasaan yang sangat bagus dan tenang ketika dia bermain. Baca: Casillas ( Halaman 2 )

KAMIS, 20 FEBRUARI 2014 NOMOR. 02485 TAHUN VIII

DPT masih bermasalah

SELEBRITI

Gerindra Ancam Gugat KPU, 8,5 juta potensi pemilih ganda

EMMA WATSON

Sakit perut gara-gara air AKTRIS berkebangsaan Inggris Emma Watson dikabarkan sakit gara-gara minum secangkir air di lokasi syuting film Noah. Film itu mengisahkan soal bahtera Nabi Nuh dan diarahkan oleh sutradara Darren Aronofsky. Dia meminum secangkir air yang ada di trailer, yang rupanya sudah ada di sana selama tiga bulan. Pengalaman tersebut diceritakan Watson dalam wawancara dengan majalah Wonderland. Rupanya itu gara-gara kebijakan yang diterapkan Aronofsky untuk menjamin bahwa produksi film tetap ramah lingkungan sehingga dia melarang keberadaan botol plastik dan mendaur ulang segala hal yang dipakai, termasuk air minum. Baca: Sakit ( Halaman 2 )

INTERNASIONAL

Mubarak bantah curi uang negara

Jakarta—Tidak lama lagi, pemilu legislatif akan segera digelar. Namun, banyak persoalan yang ternyata belum dapat diselesaikan Komisi Pemilihan Umum (KPU), salah satunya adalah soal daftar pemilih tetap (DPT). Berhubungan dengan hal itu, Partai Gerindra kembali mempertanyakan kesiapan KPU terutama terkait masalah DPT yang belum tuntas hingga hari ini. Partai pimpinan Prabowo Subianto ini bahkan mengancam akan menggugat KPU bila DPT tidak selesai. “Manipulasi DPT merupakan modus klasik kecurangan pemilu. Dengan DPT yang semrawut seperti saat ini, upaya penggelembungan suara di TPS mudah sekali terjadi tanpa terdeteksi. Kami akan menggugat KPU ke DKPP bila ini tidak selesai,” kata Kepala Bidang Advokasi DPP Gerindra, Habiburokhman, di kantor DPP Gerindra, Jakarta, Rabu (19/2). Habib menjelaskan, banyak keanehan dari data

DPT yang dikeluarkan KPU. Terutama saat Gerindra menanyakan sumber data KPU yang menyatakan DPT berjumlah 186 juta. Jumlah ini lebih tinggi 10 juta dibanding data DAK Depdagri yang mengeluarkan angka 176 juta. Kebingungan ini diperkuat dengan data Badan Pusat Satatistik (BPS) yang mengatakan penduduk berusia 17 tahun ke atas di seluruh Indonesia paling tinggi 70 persen dari total penduduk Indonesia yang saat ini berjumlah 251 juta jiwa. Dengan perhitungan ini data DPT seharusnya berjumlah 176 juta. “Dari hasil penyisiran tim IT Gerindra, ditemukan ada 8,5 juta potensi pemilih ganda. Laporan yang dalam bentuk dokumen sebanyak 120.000 lembar ini sudah disampaikan ke KPU. KPU hingga hari ini tidak menanggapi secara serius hasil penyisiran kita,” katanya. Baca: DPT ( Halaman 2 )

SEKRETARIS Jenderal Partai Demokrat Edhie Baskoro Yudhoyono alias Ibas bakal diperiksa oleh KPK terkait kasus korupsi SKK Migas.(foto: ist)

KORUPSI SKK MIGAS

KPK: Siapapun yang Bersalah, kami jerat Jakarta—Komisi Pemberantasan Korupsi tidak menutup kemungkinan melakukan pemeriksaan terhadap Sekretaris Jenderal Partai Demokrat Edhie Baskoro Yudhoyono alias Ibas. Sepanjang keterangan yang bersangkutan dibutuhkan terkait

PEMILU 2014

2014 bagi kehidupan demokrasi di negara ini, Asosiasi Ilmu Politik Indonesia (AIPI) merasa memiliki tanggung jawab moral untuk memberikan kontribusi terhadap suksesnya ajang tersebut. Asosiasi yang adalah para pemikir-pemikir dan pelaku-pelaku politik di Indonesia ini pun memiliki tradisi ilmiah dalam menghasilkan pemikiran-pemikiran yang konstruktif terhadap berbagai permasalahan

menyangkut perpolitikan bahkan di bidang pengelolaan administrasi pemerintahan. Mendasari hal-hal tersebut, AIPI pun menggelar sebuah kegiatan yang dikemas dalam bentuk Seminar Nasional dengan tema: “Indonesia dan Tantangan Pasca Pemilu 2014” yang dilaksanakan pada Kamis (19/2) bertempat di auditorium gedung LIPI, Jalan Gatot Subroto Jakarta.

OLLY Dondokambey (kiri) selaku Ketua Tim Komisi XI DPR RI saat berdialog dengan Wagub Sulut DR Djouhari Kansil MPd terkait UKM di Manado.(foto: ist)

Baca: SHS ( Halaman 2 )

GSVL membawa data kerugian ke BNPB MANTAN presiden Mesir, Hosni Mubarak.

MANTAN presiden Mesir, Hosni Mubarak, Rabu (19/2), hadir dalam persidangan dan membantah telah mencuri uang negara. Demikian dikabarkan televisi pemerintah Mesir. Mubarak (85) serta kedua putranya Alaa dan Gamel dituduh menggelapkan uang negara lebih dari 14,37 juta dolar AS, salah satunya dialokasikan untuk pembangunan sejumlah istana kepresidenan. “Saya tidak setuju...Itu tak pernah terjadi,” kata Mubarak yang duduk di kursi terdakwa yang dibatasi terali besi di ruang pengadilan. Mubarak, pada 2012 dijatuhi hukuman penjara seumur hidup karena dianggap terbukti terlibat pembunuhan pengunjuk rasa dalam revolusi yang menggulingkannya pada 2011. Namun, Mubarak sukses dalam banding dan memaksakan persidangan ulang untuk semua dakwaannya. Mubarak juga didakwa dalam dua kasus korupsi yang belum disidangkan. Tahun lalu, Mubarak dibebaskan dari penjara setelah memenangkan sidang banding. Namun, dia masih berada di bawah status tahanan rumah di rumah sakit militer di kawasa Maadi, Kairo. Penerus Mubarak, Muhammad Mursi sempat berkuasa selama satu tahun sebelum digulingkan militer pada Juli tahun lalu setelah terjadi aksi unjuk rasa besar-besaran menentang pemerintahannya. Saat ini, Mursi juga tengah menjalani persidangan terkait sejumlah dakwaan antara lain konspirasi melawan negara, memicu kekerasan, dan pelarian massal dari penjara pada 2011.(temi)

Baca: KPK ( Halaman 2 )

2064 UMKM Manado dapat keringanan kredit

PASCABENCANA

Jakarta—Kepedulian besar terus ditunjukkan Pemkot Manado guna memulihkan Kota Manado. Baik itu infrastruktur maupun kesejahteraan masyarakat yang terkena bencana banjir bandang dan tanah longsor 15 Januari lalu. Ini dibuktikan dengan hadirnya Walikota Manado GS Vicky Lumentut di Kantor Badan Nasional Penanggulangan Bencana (BNPB) Pusat di Jakarta, Rabu (19/2) kemarin, guna memenuhi undangan

dalam berkas yang diduga mirip dengan berita acara pemeriksaan (BAP) milik Ketua Komisi VII DPR RI, Sutan Bhatoegana, terkait pemenangan PT Rekayasa Industri dalam tender di SKK Migas.

UMKM

SHS: momentum perubahan! Jakarta—Pemilihan Umum (Pemilu) 2014 merupakan arti penting bagi keberlangsungan demokrasi di negara berdaulat dimanapun, termasuk di Republik Indonesia. Pemilu juga adalah sebuah proses politik dalam membentuk suatu tatanan pemerintahan yang dilandasi demokrasi. Untuk itu, tahun 2014 ini bagi Bangsa Indonesia disebut juga sebagai ‘Tahun Politik’. Begitu pentingnya Pemilu

proses penyelidikan yang sedang dilakukan oleh tim penyidik. Pernyataan itu diucapkan Ketua KPK Abraham Samad dalam keterangan pers di kantornya, Rabu (19/2). Samad menanggapi munculnya nama putra bungsu Presiden Susilo Bambang Yudhoyono itu

yang berhubungan pemasukan data hasil terakhir jumnlah kerusakan dan kerugian yang telah terjadi di Manado lalu. Dalam kesempatan tersebut, Walikota GSVL yang didampingi oleh Kepala BNPB Kota Manado Drs Max Tatahede, diterima langsung oleh Sekertaris Utama BNPB Pusat, Ir Fatchul Hadi dan Direktur Penilaian Kerusakan Drg Maria Sidang Doki MKes. WALIKOTA Manado GS Vicky Lumenut ketika berada di kantor BNPB Pusat, Rabu(19/2) kemarin.(foto: ist)

Baca: GSVL ( Halaman 2 )

M a n a d o— S e b a n y a k 2064 UMKM yang tersebar di 9 Kecamatan di Kota Manado serta Kredit Usaha Rakyat (KUR) yang terkena musiba banjir bandang dan tanah longsor Januari 2014 lalu, bakal mendapat keringan pengembalian kredit dari perbankan. Hal itu terungkap saat pertemuan Komisi XI DPR-RI yang beranggotakan 5 personil dipimpin Ketua Tim Olly Dondokambey dengan Otoritas Jasa Keuangan (OJK) dan pimpinan Perbankan di daerah ini. Pertemuan yang belangsung di Manado, Selasa (18/2), dihadiri pula Wagub Sulut Dr. Djouhari Kansil MPd, Ketua DPRD Ibu Meiva Salindeho Lintang STh

serta Anggota Deprov Teddy Kumaat. Kansil mengatakan, Pemprov Sulut sebelumnya telah memohon ke BI dan pihak Perbankan untuk meringankan pengembalian kredit bagi UMKM dan KUR yang terkena musiba banjir dengan memperhatikan ketentuan yang berlaku. Sekaligus memberikan kredit untuk membantu mengambalikan usaha masyarakat yang ditimpa bencana tersebut. “Dengan adanya keringanan ini akan memberi harapan kembali bagi masyarakat yang memiliki usaha sehingga bisa bangkit kembali dalam usahanya untuk meopang hidup mereka dan perekonomian daerah,” ujar Kansil. Baca: 2064 ( Halaman 2 )

Kisah nama Damardjati, Guru Besar Filsafat UGM Teman-temannya menjuluki dia Sunan Lampu Dunia akademika kehilangan seorang filsuf, terutama Universitas Gadjah Mada. Damardjati Supadjar, Guru Besar Filsafat meninggal Senin (17/2) pukul 17.05 WIB. Damardjati yang mengawali nama Supadjar itu bukanlah nama bawaan pria kelahiran Grabag, Magelang, 74 tahun lalu itu. Namun itu ia sematkan di awal tahun 1970 an. “NAMA itu didapat dari bisikan usai mandi di Kali Code,” kata Sri Winarti, istri Damardjati, di rumahnya di Saren, Wedomartani, Ngemplak, Sleman, Selasa (18/2). Guru besar itu kuliah di Universitas Gadjah Mada

bukanlah di Fakultas Filsafat. Namun Fakultas Psikologi. Ia masuk pada 1968, namun menjelang akhir studi di awal 1970 baru ada Fakultas Filsafat. Nama Damardjati berarti lampu, sejatinya lampu atau lampu yang sesungguh-

NOMOR TELEPON/FAX (0431) 841071, FAX: (0431) 841060)

nya. Tak heran jika di setiap rumahnya ada lampu kuno. Baik lampu kuno yang diganti dengan bohlam listrik maupun lampu yang masih menggunakan minyak. Namun, sambil berseloroh Damardjati kepada istrinya mengaku, ia adalah

lampu kecil yang hanya ‘melik-melik’ atau lampu yang nyalanya kecil sekali. “Lampune melik-melik,” kata Sri Winarti menirukan kata suaminya itu. Baca: Teman ( Halaman 2 )

DAMARDJATI Supadjar, Guru Besar Filsafat

KUNJUNGI www.swarakita-manado.com & www.swaramanado-online.com


UTAMA DPT ... dari Halaman 1 Habib memastikan memberikan waktu pada KPU untuk memperbaiki semua DPT hingga dua minggu sebelum 9 April. Ia mengatakan bila DPT masih kacau partainya akan melakukan upaya hukum ke Dewan Kehormatan Pemantau Pemilu (DKPP). “Ini pelanggaran mendasar. Kami harus lakukan itu. Ini bukan kepentingan Gerindra. Ini kepentingan semua. Ini demi pemilu yang adil,” katanya. Guna mamantau DPT, partai yang dipimpin Prabowo Subianto ini akan mengadakan apel akbar. “Kami siapkan 10 ribu kader dalam apel untuk pengawasan DPT,” kata Habib. AUDIT IT Ketua Ikatan Auditor Teknologi Indonesia (IATI), Marzan Azis Iskandar, menyarankan agar Komisi Pemilihan Umum (KPU) melakukan audit teknologi sebelum pelaksanaan Pemilu dilakukan. Marzan mengatakan, meski pada pemungutan suara menggunakan sistem manual, namun sebagian proses lainnya, seperti pengumpulan data pemilih dan rekapitulasi suara dilakukan dengan menggunakan teknologi informasi. Dengan adanya penggunaan IT dalam pelaksanaan Pemilu, maka sudah seharusnya mengacu kepada Undang-undang yang terkait. Seperti UU Nomor 11 tahun 2008 tentang ITE dan juga UU Nomor 14 tahun 2008 tentang keterbukaan informasi publik yang menuntut dilakukannya audit teknologi. “Sistem IT yang akan digunakan dalam pemilu harus memenuhi kaidah-kaidah yang sesuai Undang-undang, maka diperlukannya audit teknologi,” kata Azis Marzan dalam acara diskusi ‘Audit Sistem IT KPU Untuk Menghindarkan Kemungkinan Manipulasi Rekapitulasi Suara Pemilih, di Kantor BPPT, Jakarta. Menurutnya, dengan adanya audit teknologi terhadap sistem IT KPU, bisa menjamin pelaksanaan pemilu agar tidak menyimpang. “Dengan ada jaminan telah memenuhi persyaratan yang ditetapkan UU, dapat menjamin pemilu memang dilaksanakan secara langsung, umum, bersih, jujur, adil dan transparan,” ujarnya.(vinc)

2064 ... dari Halaman 1 Kesempatan itu, Kansil juga tak lupa menyampaikan terima kasih atas kepedulian pihak perbankan yang telah membantu korban bencana baik tenaga maupun dalam bentuk natura. Olly Dondokambey, mendukung upaya Pemprov Sulut untuk meringankan pengembalian kredit bagi debitur di lokasi banjir yang telah mengalami kesulitan pembayaran pokok atau bunga dengan memperhatikan cash flow atau prospek usaha debitur. Karena itu Ketua PDIP Sulut ini, berharap OJK dan Perbankan secepatnya mendata para debitur yang usahanya hancur sama sekali untuk dimasukan dalam daftar restrukturisasi, sembari meminta pihak Perbankan lewat dana CSR yang ada sebesar Rp 2,5 M kiranya dapat membantu rumah-rumah Ibadah yang rusak di Sulut. Olly juga tak lupa mengingatkan agar mewaspadai para dep kolektor jangan sampai mereka bisa menyusahkan para korban banjir. Sementara Kadis Koperasi dan UMKM Drs. Maurits Berhandus SH MSi menyebutkan, diperkirakan total kerugian dari 2064 UMKM di manado berjumlah 42.297 M. Sementara koperasi yang ikut terkena banjir di manado 19 koperasi dan 1 koperasi di minahasa dengan jumlah kerugian mencapai 945 juta,” tambah Berhandus.(erer)

Teman ... dari Halaman 1 Memang rumahnya tidak hanya satu melainkan ada empat. Di setiap rumah itu ada lampu-lampu antik. Bahkan, kesenangan Damardjati itu semakin tinggi saat lampu listrik PLN mati. Ia langsung menyalakan lampu-lampu minyak itu. “Temantemannya menjuluki dia Sunan Lampu karena koleksi lampu antik,” kata istrinya itu. Damardjati meninggal dunia di rumahnya setelah dirwat di Rumah Sakit Umum pusat Sardjito selama 2 minggu akibat terserang stroke ketiga kalinya. Serangan penyakit itu pertama kali dialami pada 2010. Nusyirwan Jamal, teman satu angkatan saat kuliah menyatakan dengan berseloroh para mahasiswa satu angakatnnya itu merupakan sarjana psikologi tanpa ijazah. Karena di akhir kuliah dan gelar dokorandusnya adalah Filsafat. “Kami ini jurusan Psikologi tanpa ijazah,” kata dia sambil berseloroh.(temi)

Casillas ... dari Halaman 1 Tetapi di dalam, saya yakin dia sedang berpikir untuk pergi jika tak ada perubahan,” ujar Remon. “Jika dia pergi, bukan sepenuhnya atas keinginannya, tetapi klub juga punya pengaruh. Menurutku, sesuatu akan terjadi ketika musim ini selesai.”(komc)

Sakit ... dari Halaman 1 Padahal, Watson terbiasa minum dari air yang dikemas dalam botol plastik. “Tidak punya botol air minum di pagi hari saat awal syuting sungguh tidak ideal, saat kondisi badanmu kecapekan dan kadang mengigau,” ujar pemeran Hermione Granger dalam film Harry Potter ini. Pada suatu pagi, ujar Watson, saat dia kelelahan, dia begitu saja mengambil cangkir berisi air di trailer-nya. Setelah meminumnya, dia baru tersadar bahwa cangkir itu sudah berada di sana sejak syuting berlangsung, sekitar tiga bulan. “Aku sangat merasa tidak enak badan,” katanya. Dia pun mengabarkan kondisinya kepada sang sutradara keesokan harinya, dengan harapan bisa diberi kesempatan beristirahat. Namun, dia salah. Sang sutradara justru meminta kondisi Watson saat itu dipakai untuk salah satu adegan. “Dan saya berpikir, dia bercanda, kan?”, dan percakapan itu sempat diisi dengan keheningan sesaat. Film Noah dibintangi Russel Crowe yang berperan sebagai Noah. Dalam cerita Injil, Noah harus membangun sebuah bahtera kayu raksasa untuk menyelamatkan keluarganya dari banjir besar. Menurut rencana, film ini akan ditayangkan pada bulan Maret mendatang.(komc)

UNTUK NASIONAL & MANCANEGARA

KAMIS, 20 FEBRUARI 2014

2

Tokoh potensial Sulut kesulitan akses meraih jabatan nasional Manado—Kawasan timur Indonesia (KTI) termasuk Sulut sesungguhnya memiliki figure-figur potensial yang tidak kalah dengan figur-figur yang ada di pulau Jawa. Tetapi tokohtokoh potensial dari Sulut dan KTI mengalami kesulitan akses untuk meraih jabatan puncak. Demikian dikatakan pengamat politik dan pemerintahan Sulut, Dr

Ferry Daud Liando SIP MSi kepada Swara Kita, Selasa (18/2) siang. Dikatakannya, ada dua faktor yang menyebakan tokoh-tokoh Sulut sulit untuk tampil di level nasional. “Pertama, sistem demokrasi yang digunakan tidak menguntungkan atau tidak berpihak pada tokoh-tokoh dari Sulut. Kedua, sistem demokasi yang gunakan saat

ini adalah sistim 50+1. Artinya, kesalahan dan kebenaran atau menang kalah ditentukan oleh suara terbanyak,” ujar dosen FISIP Unsrat ini. Liando berujar, meski Sulut memiliki banyak figur pemimpin potensial, tetapi akan sulit terpilih karena pemilih mayoritas ada di pulau Jawa yang tentunya akan lebih memilih figur-

figur dari Jawa. “Orang Jawa tidak akan mungkin memilih calon-calon dari pulau Jawa. Kecenderungan pemilih saat ini mayoritas irasional, yaitu; sikap politik dalam pemilu besar dipengaruhi oleh faktor kekerabatan, etnik dan agama. Pemilih A, cenderung akan memilih calon yang satu etnik dengan pemilih A. Begitu juga dengan kesamaan agama dan

hubungan genetic,” terang mantan aktivis GMKI dan pemuda GMIM ini. Liando pun membandingkan pemilih di Indonesia berbeda karakter dengan pemilih di Amerika Serikat (AS) yang rasional. “Sikap pemilih di sana (AS, red) tidak ditentukan oleh kesamaan warna kulit, etnik atau agama. Tetapi mereka memilih karena kapasitas

dari calon. Barack Obama berkulit hitam, tapi terpilih sebagai Presiden AS yang mayoritas berkulit putih. Jadi tokoh-tokoh potensial dari timur akan terhalang meraih jabatan presiden akibat pemilih yang masih irasional dan sistem demokrasi suara terbanyak yang tentu belum menguntungkan,” tandas Liando.(dewe)

kerusuhan tersebut, termasuk mengambil tindakan pembatasan terhadap mereka yang bertanggung atas kekerasan itu. Sebelumnya pemimpin

oposisi Ukraina Vitali Klitschko bertemu dengan Presiden Yanukovych untuk berbicara, tetapi pertemuan itu gagal menghasilkan terobosan. Klitschko

mengatakan presiden menuntut agar pemrotes menghentikan konfrontasi dan dengan tanpa syarat keluar dari lapangan Kemerdekaan Kyiv. Ia

mendesak demonstran proBarat yang menduduki yang juga dinamakan Maiden itu agar mempertahankan kedudukan mereka.(vonc)

BERLARI SATU KAKI Abraham Samad menyatakan, KPK akan tetap “berlari” untuk memberantas korupsi meski hanya dengan satu kaki. Pernyataan Abraham menanggapi pembahasan RUU KUHP dan KUHAP yang mengarah pada pelemahan komisi antirasuah ini. “Kami akan tetap berjalan di jalurnya meski ada pihak yang berkepentingan untuk memotong sebelah kaki KPK sehingga lari tertatih. Insya Allah kami tetap berjalan dengan sebelah kaki,” kata Abraham di kantor KPK, Jakarta, kemarin. Ketua KPK mengatakan publik tidak perlu khawatir terhadap adanya potensi bahwa upaya pembongkaran korupsi bakal mandek jika RUU KUHP dan KUHAP, yang terus dibahas anggota DPR hingga kini, disahkan. “Tidak usah khawatir pada kemungkinan tidak

berjalannya upaya membongkar korupsi,” katanya. Meski begitu, KPK akan tetap mengupayakan pencegahan potensi pelemahan komisi antirasuah itu dengan mengusulkan penundaan pembahasan RUU KUHP dan KUHAP. “Surat sudah kami kirimkan hari ini ke pemerintah dan DPR” ujarnya. Tentu, kata Abraham Samad, KPK akan menunggu respons Presiden dan seyogianya berpikir positif bahwa rekomendasi yang diajukan Komisi itu akan diikuti. Abraham berharap pemerintah mengambil langkah yang konstruktif, bukannya destruktif, seperti menarik pembahasan itu. “KPK dalam posisi menunggu apakah surat yang direkomendaasikan ditindaklanjuti pemerintah. Kami berharap bahwa langkah-langkah pemberantasan korupsi berjalan dengan kecepatan yang diinginkan,” katanya.(vinc/temi)

Kota Manado saat sudah berangsur pulih dan aktivitas masyurakat sudah mulai berjalan normal kembali. Namun khusus untuk warga koraban bencana banjir dan tanah longsor, pihaknya hingga saat ini terus melakukan normalisasi dengan menyiapkan dan akan menyediakan tempat tinggal yang layak. Yakni berencana membangun Rumah Susun Warga (Rusunawa), serta dibantu Pemerintah Provinsi Sulut untuk menyediakan lahan dan membangun sejum lah bagi warga korban bencana yang terdata. “Karena begitu banyak yang datang membantu maka kini Kota Manado sudah mulai berangsur pulih dan kehidupan warga mulai berjalan normal kembali. Khusus warga bencana kiranya bisa bersabar karenba akan disediakan tempat tinggal yang pastinya layak huni,” ungkap

GSVL . Sementara itu Sekertaris Utama BNPB Pusat Ir Fatchul Hadi sangat merespon kehadiran mauypun data yang di bawa oleh Walikota GSVL tersebut. Menurutnya yang pasti dengan data yang akurat saat ini, makla pihaknya langsung meresponnya dan merehabilitasi perumahan rakyat sector perekonomian dan infrastruktur maupun dana bantuan akan segera disalurkan ke Kota Manado nantinya. “Pihaknya saat ini konsen dengan masalah bencana di Manado dan itu harus secepatnya di lakukan, demi kesejahteraan warga masyarakat itu sendiri. Kami masih akan melakukan uji public lagi hingga dua hari ke depan,” jelas Facthul yang turut didampingi Direktur Pemulihan dan Peningkatan Fisik, Ny Tetty Saragih Ak.(dede)

KONFLIK UKRAINA

25 tewas dalam eskalasi kekerasan RIBUAN demonstran anti-pemerintah tetap bertahan di lapangan utama ibukota Ukraina, Rabu, sehari setelah terjadinya kekerasan sengit dengan polisi anti huruhara yang mengakibatkan sedikitnya 25 orang tewas. Presiden Ukraina Viktor Yanukovych mengecam para pemimpin oposisi atas kekerasan yang terjadi, yang meningkat setelah polisi anti huru-hara menyerbu kamp protes oposisi utama di Kyiv Selasa malam. Yanukovych mengatakan para aktivis, yang mendesak para pemrotes membawa senjata ke demonstrasi anti-pemerintah, tidak memperdulikan asas demokrasi dan harus menghadapi akibat hukumnya. Polisi dan para wakil

oposisi mengatakan banyak dari korban dari jiwa tewas akibat kena tembak. Puluhan lainnya yang terluka dalam kondisi serius. Sembilan dari mereka yang tewas adalah polisi. Para pejabat Uni Eropa menyerukan diadakannya pertemuan darurat mengenai Ukraina dimana para anggotanya akan membahas apakah akan memberlakukan sanksi terhadap mereka yang bertanggungjawab atas kekerasan itu. Kepala Kebijakan Uni Eropa Catherine Ashton mengatakan ia sangat prihatin mengenai situasi tersebut dan menambahkan bahwa Uni Eropa siap membantu Ukraina kembali ke proses parlementer. Ia mengatakan, Uni Eropa akan mempertimbangkan semua pilihan, untuk menanggapi

KPK ... dari Halaman 1 “Siapapun dari hasil penyelidikan dan penyidik kami nanti, kalau tiba-tiba kami dapat sesuatu terhadap yang bersangkutan. Mau Sekjen bernama Ibas, mau bendum, siapa saja, kalau memang ada petunjuk yang memberi arah tentang yang bersangkutan perlu diminta keterangan, maka kami tidak akan pernah segan-segan memanggil untuk memeriksanya,” ujar Abraham. Abraham memastikan KPK sebagai lembaga independen akan tetap pada jalur yang benar dalam menjalankan tugasnya melakukan pemberantasan korupsi. Sehingga tidak akan ada intervensi apapun. “Jadi tidak perlu mengkhawatirkan KPK, tidak perlu merasa ada yang disembunyikan oleh KPK. Karena kami selalu bekerja dengan cara on the track,” katanya. Abraham berjanji akan memegang teguh komitmen komisi antirasuah memberantas korupsi di Indonesia tanpa pandang bulu.

“Siapapun yang bersalah akan kami jerat. Itu komitmen pimpinan dan seluruh insan di KPK,” ucapnya. Sebelumnya nama Ibas juga disebut-sebut terkait proyek pusat olahraga di Hambalang. Dugaan keterlibatan Ibas dalam kasus Hambalang terkuak saat mantan anak buah Muhammad Nazaruddin di Permai Grup, Yulianis, mengungkap adanya aliran dana sebesar US$200 ribu dari Permai Grup ke Ibas dalam kongres Partai Demokrat di Bandung pada 2010 lalu. Namun Ibas telah membantah menerima aliran dana proyek pembangunan sarana olahraga Hambalang, Bogor, Jawa Barat. “Tudingan tersebut tidak benar dan tidak berdasar. Ini seperti lagu lama yang diulang-ulang. Saya yakin 1.000 persen, kalau saya tidak menerima dana dari kasus yang disebut-sebut dalam kasus belakangan ini,” kata Ibas,(vinc)

GSVL ... dari Halaman 1 Dijelaskan GSVL, setelah beberapa kembali data kerugian harta benda warga korban banjir bandang termasuk kerugian tempat tinggal atau rumah yang mengalami kerusakan total hanyut maupun sedang dan ringan. Pastinya itu tidak terlalu berbeda dengan apa yang didapatkan tim ferivikasi BNPB Pusat yang belum lama ini telah mewlakukan kroscek ke lapangan atau lokasi bencana. Dimana data yang di miliki Pemkot Manado yakni di sector perumahan hanyut 385 rumah, kerusakan ringan 7.032 rumah, rusak sedang 1.756, dan rusak berat 1.425. Dengan total kerusakan rumah mencapai 10.213 unit, dari total penduduk 78.930 jiwa serta Kepala Keluarga 23.148. Begitu juga dengan dampak kerusakan dari sector social seperti tempat atau rumah ibadah yakni

Gereja 30 bangunan, Masjid 27 bagunandan Klenteng sebanyak 5 Bangunan. “Semua data dan sensus itu berdasrkan usulan pemerintah pusat, lewat Wakil Presiden Boediono yang datang berkunjung ke Manado lalu yakni dengan memakai system by name,by address,by foto dan by koordinat,” ujar GSVL Ditambahkan GSVL, Kota Manado saat ini masuk masa transisi pasca bencana menuju pemulihan Kota hingga 12 Mei mendatang, oleh karena itu tak hentihentinya Pemkot Manado yang melibatkan seluruh pegawai dibantu oleh ewlemen masyarakat dan tim relawan terus bahu membahu melakukan aksi gotong royong membersihkan dan mengangkat lumpur maupun puingpuing bangunan maupun perabotan rumah tangga yang rusak. Sehingga boleh dikata,

SHS ... dari Halaman 1 Tampil sebagai pembicara utama, Ketua Umum AIPI DR. Sinyo Harry Sarundajang (SHS) yang juga adalah Gubernur Sulawesi Utara. Dalam sambutan yang disampaikan Sarundajang, ada beberapa hal penting yang perlu digaris bawahi yang perlu kemudian menurutnya perlu mendapat pemahaman yang benar tentang pelaksanaan pemilu itu sendiri. Menurutnya, Pemilu 2014 pada prinsipnya harus terlaksana secara Aman, Tertib, Lancar dan Adil. Asas-asas tersebut harus menjadi pegangan dari seluruh komponen yang terlibat dalam pesta demokrasi tersebut sehingga hasil dari pemilu tersebut juga dapat berkualitas. Pokok pikiran lain yang ditekankan SHS adalah bahwa Pemilu adalah bukan sebagai arena ‘Cirkulasi Kekuasaan’, melainkan sebuah proses penting yang harus dilakukan dalam rangka menciptakan suatu sistem yang baik dalam tatanan kehidupan demokrasi di Indonesia. “Pemilu 2014 adalah momentum untuk perubahan. Perubahan yang dimaksudkan yaitu perubahan kearah yang lebih baik yang berlandaskan asas-asas demokrasi sehingga pada akhirnya mewujudkan masyarakat yang lebih sejahtera”, kata Sarundajang. Hal tersebut memang menurutnya bukan sesuatu yang mudah untuk dilaksanakan, dan oleh karena itu maka AIPI sebagai organisasi yang berkompeten untuk memberikan sumbangsih berupa pemikiran-pemikiran dapat membantu mewujudkan hal tersebut. Dikatakannya pula bahwa masyarakat saat ini sudah semakin kritis terhadap hal demokrasi, namun juga diungkapkan bahwa keterlibatan masyarakat dalam pemilu tersbut justru menjadi hal yang paling krusial. “Kita juga memiliki sebuah kewajiban moral untuk memberikan pemahamanpemahaman yang benar bagi masyarakat tentang pemilu ini sehingga peranserta

masyarakat dalam proses demokrasi dapat maksimal. Sebisa mungkin masyarakat agar jangan ‘golput’ tandas Sarundajang. Peserta yang hadir dalam seminar tersebut adalah dari kalangan akademisi, peneliti, pejabat-pejabat pemerintahan baik pusat maupun daerah yang tergabung dalam AIPI masing-masing daerah serta mahasiswa dan kalangan pers. Tampil sebagai pembicara dalam acara tersebut selain Sarundajang yakni DR. J. Kristiadi (akademisi/ pengamat politik) yang mengangkat topik: Tantangan Domestik, DR. Adriana Elisabeth (peneliti LIPI) yang mengangkat topic: Tantangan Lingkungan Strategis ASEAN dan Asia Pasifik, Prof. DR. Syamsudin Harris (akademisi/Sekjen AIPI) yang mengangkat topik Sistem Politik dan Pemerintahan, dan DR. Hendra Saparini (Intelektual/ pengamat politik) yang mengangkat topik Kedaulatan ekonomi di Tengah Arus Globalisasi. Dalam sesi kedua membahas tentang kepemimpinan Politik yang baru dan menampilkan pembicara-pembicara: DR. Nico Harjanto, Nurul Ariffin, MSi, Dr. Bima Arya. Hadir pula tokoh pelopor otonomi daerah yang juga adalah mantan Menteri Pendayagunaan aparatur Negara dan Menteri Negara Otonomi Daerah Prof. DR. Ryaas Rasyid. Rasyid yang juga adalah juga mantan ketua Umum AIPI memberikan beberapa pemikiran penting terhadap pemilu 2014. “Permasalahanpermasalahan yang timbul setelah pelaksanaan pemilu itu judtru yang harus kita antisipasi bersama supaya tidak terjadi. Hal itu sesungguhnya yang menjadi kekhawatiran banyak pihak, oleh karena itu pelaksanaan seminar ini diharapkan dapat menghasilkan pemikiranpemikiran penting dalam upaya menekan agar hal tersebut tidak terjadi”, tandas Rasyid.(erer)


SULUT JALAN RUSAK Ditlantas Polda kuatirkan keamanan pengguna jalan

KAMIS, 20 FEBRUARI 2014

CPNS 2014, daerah diberi kemudahan Hasil langsung diketahui peserta di setiap Kab/Kota

JALAN rusak jadi perhatian Polda Sulut karena dinilai berpotensi kecelakaan bagi pengguna jalan.

KERUSAKAN infrastruktur jalan raya disejumlah titik di daerah ini, menjadi perhatian Polda Sulut. Pasalnya, akibat terjadi kerusakan jalan tersebut, kepadatan kendaraan semakin terlihat hingga menimbulkan kemacetan. Bahkan, buntut dari peristiwa bencana alam banjir dan tanah longsor, banyak akses jalan dari dalam dan keluar daerah terpaksa putus. Tak hanya itu, ditemukan juga sejumlah lokasi jalan yang ambruk hingga nyaris tidak bisa dilalui kendaraan. Dengan adanya kejadian tersebut, Direktorat Polda Sulut pun harus turun ke jalan untuk mengatasi kondisi lalu lintas yang cukup padat. Terkait hal ini, Direktur Lalu Lintas Polda Sulut, Kombes Pol Stephen Napiun SIK SH Mhum mengatakan, pasca bencana alam menimpa daerah ini, pihaknya makin bekerja ekstra untuk mengatur lalu lintas di semua lokasi. Sebab, banyak ruas jalan utama dan penghubung wilayah yang putus, hingga menimbulkan kemacetan kendaraan yang cukup panjang. Napiun pun menilai, jalan yang ditimpa longsor dan ambruk perlu diperiksa dan dilakukan pencegahan sedini mungkin, agar tidak menimbulkan korban. Bahkan, pihaknya pun merasa kuatir kenyamanan dibeberapa jalan yang ditimpa longsor. “Seperti di ruas jalan Ring Road, jalan yang ambruk itu harus diperiksa lagi. Karena kerawanan di lokasi tersebut cukup tinggi. Kita pun tidak menjamin keselamatan pengguna jalan saat melintas. Apalagi jalan yang putus ini ada korban kendaraan xenia. Pasca kejadian, kami memeriksa kualitas dari jalan ini. Disini kami temui, longsoran sebelumnya sekitar 25 meter, kini sudah semakin panjang hampir 80 meter. Kemudian retakkan jalan semakin melebar hingga hampir memakan seluruh badan jalan,” ujar Napiun, kemarin siang di Mapolda Sulut. Lebih lanjut untuk lokasi jalan di Tinoor, Napiun menyatakan bahwa jalan putus di Kilometer 15 dan Kilometer 16, sampai saat ini tidak bisa difungsikan. Pasalnya, jalan tinoor tersebut dinilai sangat parah dan rawan, juga akan memakan waktu cukup lama untuk dibangun kembali. Tak hanya itu, belakangan ini muncul longsoran-longsoran baru dibeberapa titik. Napiun pun menegaskan, pemberlakuan ganjil genap kendaraan yang akan melintas di tinoor telah dipending. Oleh karena itu, ia berharap kepada masyarakat agar bersabar dan terus memperhatikan keselamatan dijalan raya. “Jembatan bayley sudah didirikan di tinoor namun belum bisa menjamin. Makanya jalan kami tutup untuk umum dan belum bisa dilalui kendaraan. Pemberlakuan ganjil genap kami pending. Tapi kalau ada pihak yang lebih berkompeten merekomendasikan kendaraan bisa dilalui, maka disilahkan. Kemudian, target polisi saat ini, berkoordinasi dengan pemerintah daerah untuk memeriksa kondisi tanah. Karena keputusan ada di tangan Pemkot bukan kepolisian yakni Kapolres. Intinya, Polda mereferensikan jalur tinoor saat ini tidak bisa digunakan,” tegasnya.(erel)

a t

t

KEHILANGAN BPKB No. Pol. DB.2374.AH. Plat Hitam. Nama TONNY ANDRIAN. STh. Alamat kelurahan Bahu lingkungan 1V Manado Merk/ Tipe ISUZU TBR 52 jenis/model minibus Tahun 1992 warna coklat muda Siilinder 2238. No rangka N530107 No Mesin A030107 No.BPKB.0499860.

KEHILANGAN BPKB NO. BPKB : 0344716.G Jnis Kendaraan : Toyota LF 82 Super 1 Station Wagon NO. Polisi : DB 2300 AD Tahun : 2000 No Rangka : MH11LF82Y0021028 NO.Mesin : 219651901 Atas Nama : Brianto Wardoyo

Manado—Kementerian Aparatur Negara-Reformasi Birokrasi (KemenPAN-RB) pada bulan Januari lalu mengatakan, di tahun 2014 ini akan ada lowongan penerimaan CPNS secara umum di seluruh daerah di Indonesia dengan memprioritaskan bidang pendidikan dan kesehatan. Adapun hal tersebut berkaitan dengan pernyataan Kepala Badann Kepegawaian Daerah (BKD) Sulut, Ir Sandra Moniaga, bahwa dirinya siap mendukung sistem Computer Assesment Test (CAT) untuk seleksinya yang akan diberlakukan di setiap daerah Kabupaten/Kota. Sebab, dalam penerimaan CPNS selama beberapa tahun terakhir ini, CAT hanya diberlakukan lewat pemeriksaan Badan Kepegawaian Nasional

(BKN) yang disampaikan oleh setiap kabupaten/kota. “Sistem ini sudah pernah disampaikan ke Kepala BKN Regional IX perwakilan Sulut English Nainggolan,” jelas Moniaga, di Kantor Gubernur Sulut. Dijelaskan Moniaga, keunggulan dan manfaat dari sistem CAT tersebut lebih mempermudah peserta dan panitia dalam melakukan tes. Pasalnya, para pesertanya langsung berhadapan dengan komputer. “Selain itu pengumuman hasil tes langsung keluar secara otomatis tanpa harus menunggu lama. Cara kerjanya lebih praktis dan murah serta bisa dilakukan dimana saja tanpa pelaksanaan melalui BKN Regional XI yang penting ada fasilitas komputernya,” ungkapnya. Selain untung dalam anggarannya, menurut Moniaga, pesertanya juga

PELAKSANAAN ujian CPNS pada tahun ini diminta agar lebih selektif dibandingkan tahun kemarin.(foto:ist)

sudah tidak lagi seperti sbelumnya yang masih melakukan pencatatan dalam Lembar Jawaban Komputer (LJK). “Jadi para peserta sudah tidak bisa melakukan komplein terhadap kami ataupun panitia, karena mereka langsung melihat sendiri nilainya dan pasinggradenya,” terang mantan Karo SDA Setdaprov Sulut ini. Diharapkan Moniaga, sistem CAT tersebut bisa dilaksanakan

secara menye-luruh di 15 Kabupaten/Kota, yang pada tahun 2013 lalu baru 1 Kabupaten yakni Minahasa Tenggara (Mitra) yang melaksanakan sistem tersebut. “Sebelumnya juga ada 8 Kabupaten/Kota yakni, seBolmong Raya, Minahasa, Sitaro dan Kota Tomohon yang sudah diusulkan untuk menggunakan sistem CAT tersebut. Namun baru Mitra yang menggunakannya,” tandasnya.(try30)

BIRO ORPEG

2014 akan lebih fokus & tingkatkan layanan publik Manado—Untuk peningkatkan kinerja fungsi organisasi dalam reformasi birokrasi di pemerintahan pada umumnya di tahun 2014 ini khusunya untuk pelayanan publik, kiranya dapat memperhatikan poin pentingnya seperti solusi dalam pemecahan masalah birokrasi di masing-masing daerah. Hal tersebut diungkapkan Kepala Biro Organisasi Kepegawaian (Orpeg) Setdaprov Sulut, Jemmy Ringkuangan AP MSi, dimana ini sebagai bentuk tindaklanjut arahan Gubernur Sulut DR Sinyo Harry Sarundajang untuk memaksimalkan kinerja pelayanan publik di tahun 2014 ini. “Ini sebagai

berfungsikan Forum Komunikasi Aparatur Negara Daerah (Forkompanda) sebagai media penghubung antara pemerintah pusat, Provinsi serta Kabupaten/Kota,” terang Ringkuangan, Senin (17/2) lalu di kantor Gubernur Sulut. Dalam hal mensolusikannya, menurut Ringkuangan, harus menilai dan melihat berbagai masalah baik dari penyelenggaraan pemerintahan daerah, reformasi birokrasi, kelembagaan, ketatalaksanaan, personil pegawai negeri sipil, maupun hal-hal yang terkait dengan pemberdayaan aparatur negara. “Jadi tidak hanya melihat secara satu sisi

saja, akan tetapi dilihat dari segala aspek yang tentunya sesuai dengan aturan yang ada,” jelasnya. Dijelaskan Ringkuangan, selain menjadi media penghubung, Forkompanda juga bersifat sebagai konsetensi implementasi dalam percepatan reformasi birokrasi dalam hal ini Pemprov dan Kabupaten/Kota yang wajib menyusun seluruh aktivitasnya. “Baik di kelembagaan, personil PNS, ketatalaksanaan sistem prosedur dan mekanisme kerja PNS itu seperti apa serta paling utama adalah laporan pelayanan publik.” ujarnya Oleh karena itu, Ringkuangan dalam mengutip

penyampaiannya Gubernur Sulut waktu lalu mengatakan, Biro Orpeg sebagai motor penggerak organisasi pemerintahan berharap agar media forum dimaksimalkan untuk memperbaiki kinerja pelayanan publik bagi Pemerintah provinsi dan kabupaten/kota. “Jadi ini mencakup seluruh jajaran SKPD dan unit kerjanya. Bahwa pentingnya perbaikan kualitas pelayanan publik bagi seluruh aparatur Pemerintah daerah agar wajib memperbaiki dan memaksimalkan kinerjanya serta wajib melayani masyarakat sesuai perundang-undangan yang berlaku.” Kutipnya.(try30)

PROGRAM DKP

Akan diserasikan dengan konsep Gubernur Sulut Manado—Adanya program-program kerja Dinas Kelautan dan Perikanan (DKP) Sulut pada tahun 2014 ini yang juga berkaitan dengan konsep visi misi dari Gubernur Sulut DR Sinyo Harry Sarundajang yakni ‘Blue Economy’ akan segera dilaksanakan. Hal tersebut dikatakan Kepala DKP Sulut, Ronald Sorongan yang pada intinya merupakan satu link sektor kelautan dalam menunjang perekonomian masyarakat pesisir. “Program kami berupa pembudidayaan ikan tuna dan cakalang yang banyak dimintai pangsa pasar dunia. Ini segera direalisasikan pada tahun 2014 ini kepada masyarakat kecil, menengah maupun para pengusaha-pengusaha perikanan di Sulut,” terang Sorongan saat di kantor Gubernur Sulut baru-baru ini. Dijelaskan Sorongan, program budidaya tersebut merupakan salah satu andalan DKP Sulut karena selain bersentuhan langsung dengan masyarakat, juga merupakan cara pembudidayaan secara alami. “Nah, ini juga bisa melestarikan dan menjaga kemurnian sumber daya alam alam (SDA) yang ada di laut serta bisa menambah modal

Kotambunan minta Inspektorat jadi pendamping Manado—Guna memperbaiki kuantitas dan kualitas dalam penyerapan anggaran belanja bagi Satuan Kerja Perangkat Daerah (SKPD) lingkup Pemprov Sulut di tahun 2014 ini, beberapa solusi yang bisa menjadi usulan. Hal tersebut dikatakan Kepala Biro Pembangunan Setdaprov Sulut, Farly Kotambunan. “Dalam menyusun perenca- naan anggaran belanjannya, alangkah baiknya melibatkan aparat pengawasan internal dalam hal ini Badan Inspek-torat Sulut untuk menjamin dalam Quality Assurance (kualitas asuransi,red), “

Wagub: Jangan beli barang murah kualitasnya tak baik bersama,” tegas Kansil. Oleh karena itu, Kansil menghimbaukan kepada seluruh SKPD kiranya penyusunan berkas yang diperlukan pada tahun ini sudah harus terlaksana dengan baik supaya mencapai target yang diinginkan masing-masing SKPD. Walaupun jika ada kendala, itu yang harus dikaji oleh SKPD masing-

masing. “Lelang pengadaan barang dan jasa akan dilakukan secara bersama pada akhir bulan Maret 2014. Pihak Ketiga harus ditandatangani oleh direktur perusahaan masing-masing dan tidak boleh diwakili,” tegasnya. Adapun melalui Kepala Biro Pembangunan Setdaprov Sulut, Farly Kotambunan mengatakan,

pihaknya akan mem-black list para kontraktor yang tidak memenuhi kualifikasi, terutama yang sering bikin ulah dan tidak meneruskan pekerjaan serta tidak memenuhi standar kualitas yang baik. “Jadi semua paket akan dilelang di SKPD termasuk rencana umum pengadaan barang dan jasa, plus jumlah nominalnya serta

ekonomi bagi para nelayan yang berada di pesisir,” ungkapnya. Selain program tersebut, Sorongan juga akan melaksanakan program lain seperti program “sentuh air” sebagai bentuk wujud nyata DKP dalam pemberdayaan kepada masyarakat langsung. “Kami akan berikan pelatihan dan sosialisasi kepada masyarakat nelayan dengan tujuan apa sebenarnya yang harus dilakukan demi kesejahteraan mereka. Dengan memberikan paketpaket bantuan, baik alat tangkap ikan, kapal motor, paket pengolahan dan fasilitas fasilitas lainya.” Janjinya. Ditambahkannya bahwa, pihaknya juga akan menjelasan kepada masyarakat akan kondisi dan potensi dari laut yang harus digarap secara optimal dimana peluang usaha di bidang kelautan ini cukup besar untuk bisa diandalkan. “Dari segi perbandingan luas wilayah antara laut dan darat itu, lebih besar 85% lautan dari pada daratan, jadi potensi ekonomi laut juga menjanjikan sumber kekayaannya,” bebernya.(try30)

PENYERAPAN ANGGARAN

PENGADAAN BARANG & JASA

M a n a d o — Wa k i l Gubernur Sulut DR Djouhari Kansil MPd menegaskan kalau kegiatan pengadaan barang dan jasa di masing-masing SKPD lingkup Pemprov Sulut, harus lebih berkualitas. “Jangan hanya ingin membeli yang murah, akan tetapi mendapatkan kualitasnya tidak baik. Ini yang harus kita perhatikan

3

nama paket,” tegasnya. Dari informasi sesuai Perpres nomor 54 tahun 2010 yang telah diubah dengan Perpres Nomor 70 Tahun 2012 dan pada proses nanti setelah dimasukan ke Biro Pembangunan kemudian akan dimasukan dalam sistim informasi rencana umum pengadaan di LPSE.(try30)

jelas Kotambunan belum lama ini di kantor Gubernur Sulut. Dimana hal tersebut, menurutnya, sesuai dengan pengalaman hasil evaluasi Biro Pembangunan sebagai lembaga yang memberikan pelayanan pembangunan serta fasilitas lelang melalui LPSE di akhir tahun 2013 lalu, untuk penyerapan anggarannya di setiap SKPD lewat yang dananya berasal dari dekon-sentrasi, tugas pembantuan dan urusan bersama secara umum, ternyata belum optimal. “Akhir tahun tersebut penyerapan anggarannya cenderung rendah dibanding pada awal tahun 2013 lalu dan berakibat penumpukan anggaran di akhir tahun. Pola seperti itu tentu kurang baik kalau dilihat dari sisi perencanaan dan manajemen kas,” tegasnya Kotambunan sembari mengatakan jika Gubernur dan Wagub maupun Sekprov di setiap kesempatan selalu menyampaikan dan ingatkan ke Kepala SKPD, PPTK maupun para Benda-hara.(try30)


YUSTISIA

NOMOR LAYANAN EMERGENCY KEPOLISIAN Posko Siaga Polda SPK Polda Sulut SPK Polresta Manado SPK Polsek Pineleng SPK Polsek Urban Wanea SPK Polsek Urban Malalayang SPK Polsek Sario SPK Polsek Urban Wenang SPK Polsek Pelabuhan SPK Polsek Tikala SPK Polsek Mapanget SPK Polsek Singkil SPK Polsek Tuminting Mapalus Kamtibmas

0431-866476/864319 0431-870416 0431-321001 0431-822-129 0431-824233 0431-836774 0431-855973 0431-857965 0431-851875 0431-859454 0431-816064 0431-812842 0431-852591 110

TARKAM MARAK Polres rutin gelar operasi jaring pemabuk KEPOLISIAN Resort Kota (Polresta) Manado, telah memaksimalkan kinerjanya guna menjaring para pemabuk. Hal tersebut dilakukan, pasalnya sejak akhir Tahun 2013 sampai dengan Januari 2014, marak terjadi tawuran antar kampung (Tarkam) dibeberapa wilayah Kota Manado. Operasi tersebut menurut Kapolresta Manado Kompol Drs Sunarto, telah dilaksanakn setiap malam hari oleh pihaknya.”Tidak bisa dipungkiri, pemicu aksi tarkam adalah miras. Jadi pihak kami, telah bersepakat untuk melakukan operasi jaring pemabuk, pada setiap malam hari untuk meredam aksi tarkam ini,”tuturnya Sunarto ketika dikonfirmasi diruangannya oleh sejumlah wartawan. Lebih lanjut Kapolresta menerangkan kalau operasi tersebut difokuskan di wilayah rawan tarkam. “Pihak kami akan memfokuskan operasi jaring pemabuk ini dibeberapa titik. Seperti di Kelurahan Mahakeret, Teling Bawah, Teling Atas, Ternate Baru, dan Karame. Dengan ini, kami juga menghimbau kepada pemerintah setempat serta tokoh agama dan masyarakat di wilayah rawan tarkam, agar supaya dapat membantu, serta memberikan informasi langsung saat aksi tarkam terjadi,”tutup Sunarto.(rees)

KAMIS, 20 FEBRUARI 2014

Polda siap amankan pemilu Pelaku pelanggaran pidana pemilu akan ditindak tegas Manado—Pengamanan pesta demokrasi rakyat melalui Pemilihan Umum (Pemilu) Presiden dan Wakil Presiden serta Legislatif tahun 2014 ini, rupanya terus dipersiapkan aparat Kepolisian di setiap wilayah di Indonesia. Khusus di daerah ini, Polda Sulut telah mengagendakan Rencana Operasi (Ren Ops) dengan menyiapkan pasukan

pengamanan berkekuatan 1700 personil. Meski demikian, persiapan pengamanan Pemilu tersebut akan dievaluasi kembali sesuai dengan situasi di wilayah masingmasing sesuai dengan kebutuhan pelaksanaan kegiatan Pemilu. Hal ini dibenarkan, Kapolda Sulut melalui Kepala Biro Operasi (Karo Ops) Kombes Pol Asjima’in SH.

Dikatakannya, Ren Ops tersebut dipersiapkan Polda Sulut dalam rangka pelaksanaan Operasi Kepolisian terpusat dengan sandi Mantap Brata. Dalam pelaksanaan operasi ini, Kapolda juga telah mengeluarkan Surat Perintah (Sprint) rencana pengamanan Pemilu dengan melibatkan ribuan anggota dijajarannya. Jumlah personil tersebut dikabarkan bakal bertambah, serta disebarkan diseluruh wilayah hukum Polda Sulut saat agenda Pemilu berlangsung. “Nama

PENGANCAMAN & SAJAM

Oknum pengacara & anaknya jadi terdakwa

Wakapolda: Oknum perusak hutan harus ditindak!

OKNUM pengacara serta anaknya terjerat kasus pengancaman dengan senjata tajam ketika mendengar dakwaan di sidang PN Manado.

Manado—Oknum pengacara yang diketahui bernisial MP SH alias Meity (39) dan anak lelakinya MRL alias Titon (19), warga kelurahan lawangirung lingkungan IV, kecamatan wenang, Rabu (19/2) kemarin harus duduk di kursi pesakitan dengan menjadi terdakwa, atas perbuatan tindak kriminal dalam kasus pengancaman serta pengrusakan dengan menggunakan senjata tajam (sajam) jenis pisau badik. Perbuatan dari oknum Pengacara dan anaknya terungkap dalam siding yang digelat Rabu (19/2) kemarin di Pengadilan Negeri (PN) Manado, saat Jaksa Penuntut Umum (JPU) Meydiani Muhamad SH membacakan dakwaa dari kedua terdakwa, dihadapan Majelis Hakim Elfran Basuning SH Mhum, didampingi Hakim Aris Boko SH. Dalam isi dakwaan yang dibacakan oleh JPU, diketahui perbuatan dari kedua terdakwa dilakukan mereka pada November 2013 lalu dan bermula pada saat itu anak perempuan Meity yakni Adilah KArim, mengatakan kepada

kakaknya yakni terdakwa Titon, bahwa dirinya diajak berkelahi oleh tetangga mereka perempuan Ian Tente yang menjadi korban pengancaman. Kemudian merasa keberatan, sebagai kakak dari Adilah, Titon pun keberatan dan emosi sehingga Titon dengan emosinya tersebut, menemui perempuan Ian Tente. Saat Titon bertemu dengan Ian, Titon dan Ian sempat berkelahi mulut, yang disaksikan oleh para tetangga lain. Tak habis sampai disitu, emosi Titon kian memuncak sehingga dirinya mengambil sebilah pisau badik yang disimpan dirumahnya, dan kembali menemui Ian. Dari situlah awalnya, hingga Titon bersama Meity menjadi pesakitan. Dimana dengan meneriaki Ian, Titon mengancam Ian bersama para tetanga yang berdekatan dengan rumah mereka dengan kata-kata ancaman bahwa terdakwa akan membunuh mereka Ian. Sementara Titon beteriakteriak dengan kata ancaman, kemudian terdakwa Meity langsung beranjan dari dalam rumahnya menemui Titon.

anggota yang masuk dalam perintah pengamanan Pemilu 2014 juga sudah dipajang. Dalam pelaksanaan tugas nantinya, anggota akan melakukan koordinasi bersama satuan tugas operasi maupun satuan dikewilayahan,” ujar Asjima’in, kepada wartawan, belum lama ini. Diketahui, pelaksanaan Pemilu Presiden, Wakil Presiden serta Legislatif 2014, tidak lama akan berlangsung. Secara serentak, pengamanan dalam pesta demokrasi ini

pun dilaksanakan seluruh Kepolisian di wilayah termasuk pihak TNI. Pengamanan ini dilakukan untuk mencegah terjadinya berbagai ancaman gangguan kamtibmas, saat agenda kegiatan Pemilu dilaksanakan. Menariknya lagi, khusus daerah ini pihak Kepolisian telah mendirikan Posko Penyidikan Tindak Pidana Pemilu yang bermarkas di Direktorat Reserse Kriminal Umum (Ditreskrimum) Polda Sulut. “Posko ini didirikan untuk menangani masalah

atau pelanggaran pada Pemilu nantinya. Pelanggaran pidananya kita proses di posko ini. Penanganannya akan kita koordinasikan bersama pihak terkait termasuk penyelenggara dan pengawas Pemilu. Yang pasti tim penyidiknya telah disiapkan. Siapa pun oknum pelaku pelanggaran pidana dalam pemilu ini, akan ditindak tegas sesuai aturan hukum yang berlaku,” tegas Kabid Humas Polda Sulut, AKBP Wilson Damanik SH, beberapa waktu lalu.(erel)

PEMBUNUHAN

PASCABENCANA

BENCANA alam banjir dan tanah longsor yang terjadi di daerah ini, hingga kini terus menuai keprihatinan dari berbagai kalangan. Pasalnya, dari hasil pengamatan disejumlah lokasi, salah satu pemicu bencana tersebut terjadi akibat munculnya kerusakan alam yang diduga kuat dilakukan oknum yang memanfaatkan keuntungan. Buntutnya, bencana pun sulit dihindari hingga merugikan masyarakat pada umumnya. Dengan adanya bencana ini, warga pun diingatkan untuk tetap menjaga kelestarian alam yang telah diberikan oleh Sang Pencipta. Hal ini dikatakan, Wakapolda Sulut Kombes Pol Charles Ngili SH MH, kepada sejumlah wartawan. Ditegaskannya, oknum-oknum yang tidak bertanggung jawab dengan cara merambah hutan untuk segera menghentikan aktifitas illegal tersebut. Termasuk juga yang beraktifitas di Desa Tinoor, Tomohon, daerah yang baru terkena longsor dan menimbulkan korban jiwa. Ia menyatakan agar, semua kalangan meningkatkan pengawasan pembabatan hutan, menebang serta memangkas tumbuh-tumbuhan atau pohon, terutama di kawasan atau areal yang diketahui rawan longsor. “Kita harapkan oknumoknum perambah hutan agar segera menghentikan aktivitasnya, dan harus ditindak jika melanggar aturan. Tebing-tebing di daerah Tinoor rawan dan gampang longsor,” imbau Wakapolda, akhir pekan lalu, usai mengawasi kegiatan pembersihan di sejumlah titik di Manado pasca bencana. Tak hanya imbauan, Ngili juga meminta pemerintah daerah melalui institusi terkait, agar mengambil tindakan tegas para perambah hutan tersebut. “Instansi terkait juga harus turun tangan,” tegasnya. Sementara itu, longsor di Tinoor, Tomohon, telah merenggut sejumlah nyawa juga kendaraan turut tertimbun. Aparat kini telah menghentikan pencarian orang yang diduga masih tertimbun di lokasi tersebut. “Untuk sementara pencarian kita hentikan dulu. Apa bila ada masyarakat yang melaporkan sanak saudaranya hilang, baru kita akan lanjutkan kembali pencarian,” kuncinya.(erel)

4

Akan tetapi, bukannya meredam aksi dari anaknya, oknum Pengacara ini malah mengambil pisau dan kemudian mengatakan kepada Titon, bahwa biar nanti dia yang akan membunuh Ian tetangganya sendiri. Tak sampai disitu, Meity juga sempat mengancam beberapa tetangga yang ada di lokasi kejadian pada saat itu, dengan mengamuk dan menikan menggunakan pisau yang dibawah anaknya, di dua pintu rumah milik tetangganya. Merasa terancam, kemudian perempuan Ian segera melaporkan tindakan dari Meity bersama Titon kepada pihak berwajib, sehingga kedua terdakwa pun ditangkap dan akhirnya diseret ke meja hijau. Atas perbuatan dari kedua terdakwa JPU pun menjerat mereka berdasarkan pasal, 335 ayat 1 ke (1) jo Pasal 55 ayat 1 ke (1) K U H P. ” B e r d a s a r k a n keterangan dari saksi korban, dan pengakuan dari kedua terdakwa maka mereka pantas untuk dijerat dengan pasal tersebut,”tandas Meidyani.(rees)

Penggorok leher kuli bangunan disidang Manado—Kasus pembunuhan yang terjadi pada Oktober 2013 lalu di lokasi kejadian Perumahan Betsaida Kelurahan Paal Dua Kecamatan Paal Dua, tepatnya di kampung Liwas, dengan menewasakan nyawa dari korban yakni lelaki Edi Mokoginta warga asal Bolsel, mulai bergulir di Pengadilan Negeri (PN) Manado Rabu (19/2) kemarin. Dalam sidang dalam agenda pembacaan dakwaan, yang dibacakan langsung oleh Jaksa Penuntut Umum (JPU) Alexander Sulung SH, dihadapan Ketua Majelis Hakim Novrry Oroh SH, dan didampingi Wilem Rompis SH dua warga Kelurahan Paal Dua Lingkungan VIII Kecamatan Paal Dua, yakni RB alias Refan (24) dan JB alias Silas (27), harus menjadi terdakwa dan bertanggung jawab atas kasus pembunuhan ini. Serta kedua terdakwa dijerat sebagai terdakwa berdasarkan Pasal pasal 340 KUHP jo Pasal 55 ayat 1 ke-1 KUHP, dan pasal 351 ayat (1) KUHP jo Pasal 55 ayat (1)ke-1 KUHP. “Dari hasil pertimbangan kami, kedua terdakwa dinyatakan denga dua pasal, salah satunya pasal tentang pembunuhan berencana,”terang Sulung. Diketahui kasus yang menyebab korban Edi meninggal dunia, bermula ketika pada saat sebelum kejadian korban bersama kedua terdakwa dimana bekerja di Perumahan Baitsaida sebagai buruh bangunan, sempat berpesta

miras bersama. Kemudian usai pesta miras tersbut, mereka langsung kembali ke camp masing-masing untuk beristirahat. Kemudian beberapa jam kemudian, korban pergi ke camp yang ditempati terdakwa Refan dengana maksud untung meminjam cars ponsel, sebab pada saat itu ponsel milik korban kehabisan batrei. Setibanya di camp terdakwa Refan, korban langsung meminjam cars milik refan. Akan tetapi karena pada saat itu listrik padam, Refan pun mengatakan kepada korban ia akan mencarinya dulu. Korban pun langsung beranjak kembali ke campnya. Berselang 1 jam kemudian, terdakwa Refan menemui korban untuk membawa cars miliknya yang dipinjam oleh korban. Sayangnya, maksud baik dari terdakwa ditanggapi mirin oleh korban. Dimana ketika terdakwa Refan memberikan cars miliknya, korban malah balik memarahi terdakwa, katanya kenapa terdakawa terlalu lama membawa cars yang dipinjam oleh korban. Terdakwa Refan pun menjawab bahwa dirinya kelamaan karena cars tersebut susah dicari karena listrik masih padam. Tidak hanya itu, usai korban memarahi terdakwa Refan, korban yang telah dikuasai miras langsung menarik leher terdakwa dan menamparnya. Tidak mau melayani perlakuan dari korban, terdakwa tanpa melakukan perlawanan segera pergi meninggalkan korban. Akan tetapi, ternyata terdakwa Refan telah

menaruh dendam kepada korban. Sehingga terdakwa merencanakan untuk menghabisi nyawa korban, dengan kembali menemui korban dengan membawa sebilah parang. Niat jahat dari Refan, ternyata sempat dilihat oleh terdakwa Silas, yang pada saat itu tiinggal di camp bersama Refan. Melihat Refan yang membawa sajam jenis parang, Silas yang juga telah dikuasai miras, segera mengikuti Refan. Sesampainya di camp dari korban, dan melihat korban sedang tertidur, tak hitung tiga Refan langsung menikam perut korban dengan menggunakan parang yang ujungnya runcing, sebanyak tiga kali. Setelah Refan menikam perut dari korban, Refan hanya meletakan parang tersebut di dekat tubuh korban. Akan tetapi karena melihat tubuh korban masih bergerak, terdakwa Silas kembali mengambil parang yang digunakan terdakwa Refan untuk menusuk perut tubuh dari korban, dan menggorok leher korban hingga leher korban nyaris putus. Setelah melakukan perbuatan keji tersebut, kedua terdakwa langsung melarikan diri. Akan tetapi perbuatan dari mereka pun terungkap, karena salah satu dari mereka menghubungi rekan sesame buruh dengan menelpon bahwa mereka telah menghabisi nyawa dari korban, Sehingga kedua terdakwa pun disergap oleh pihak Polresta Manado, dari tempat persembunyian mereka.(rees)

KASUS MARK UP LAHAN BPK

Hari ini, JPU bacakan dakwaan Siska Manado—Kasus korupsi lahan BPK Sulut, yang sempat ditunda oleh Majelis Hakim pada sidang perdana dimana semestinya digelar Kamis (13/2) pekan lalu, karena calon terdakwa pemilik lahan yakni TSD alias Siska berhalangan hadir karena sakit, oleh Humas Pengadilan Negeri (PN) Manado Norry

Oroh SH MH sidang tersebut akan kembali digelar Kamis (20/2) hari ini. “Pekan lalu, Siska dikabarkan sakit oleh Penasehat Hukum-nya (PH), sidang tersebut kami tunda, dan akan digelar Kamis (20/2) (hari ini red),”terang Oroh. Sekedar diketahui, Siska dijadikan sebagai terdakwa

karena diduga terlibat dalam kasus yang merugikan Negara dengan total Rp6,785.370.000 miliar. Selain Siska adapun empat orang yagng merupakan auditor BPK yang terlebih dahulu disidangakan dan sudah menjadi narapidana dengan menjalan masa hukuman selama 1 tahun penjara. Dimana oleh Majelis Hakim Pengadilan Tipikor Manado,ke empat terpidana tersebut masing Ambo, Sappe, Mohamad Hatta, dan Sjarief Hidayatulloh. Berdasarkan data yang diperoleh, Siska yang merupakan pemilik lahan yang terletak di Jl 17 Agustus Keurahan Bumi Beringin Kecamatan Wenang Manado, kini berdiri kantor BPK Sulut. Kemudian Siska diduga telah bekerjasama dengan pihak BPK yakni ke empat terpidana auditor BPK, mengenai harga tanah milik Siska tersebut. Yang awalnya Rp2 juta, menjadi Rp5 juta. Atas markup tersebut terciptalah kerugian Negara. Maka Siska pun dijerat Pihak Kejati Sulut, berdasarkan Pasal 2ayat (1) dan Pasal 3 jo Pasal 18 Undang Undang (UU) No 31 Tahun 1999, yang telah diubah dan ditambah dengan UU No 20 Tahun 2001 jo Pasal 55 ayat (1) ke-1 KUHP tentang Tindak Pidana Korupsi.(rees)


PENDAPAT

KAMIS 20 FEBRUARI 2014

5

SWARA KAMI

SWARA ANDA

Terbenam untuk Selamanya

Akses masyarakat belum diperhatikan

BEKERJALAH selagi hari siang, karena akan datang malam gelap di mana kerja kita usai. Kita masih ada di persimpangan tanda tanya tentang masa, waktu yang berlalu dalam putaran roda zaman. Terminologi lama mengguncang, tentang matinya matahari. Berapa kadar ketakutan itu berselimut dalam raga-mu? Bagaimana bila matahari betul-betul mati? Mudah jawabannya, jika matahari tidak ada berarti kehidupan akan selalu menjadi malam. Bertahun-tahun pekerja dalam negeri kita berjuang untuk penetapan jam kerja yang masuk akal mereka, dengan alasan bahwa seorang perlu istirahat dan itu adalah bagian dari hak manusia. Jika ada perusahan (atau instansi, atau orang, atau apalagi dinas-dinas di negara kita) memberlakukan jam kerja melewati jam kerja yang disepakati, maka ancaman demo dari pekerja sudah di depan hidung. Kesepakatan jam kerja di negara kita ialah delapan jam kerja. Padahal banyak pekerja nonformal, informal, formal, yang bekerja lebih dari delapan jam. Di perusahan-perusahan dan kantor-kantor ada istilah lembur, yang jika ada yang mau bekerja saat itu berarti dengan kerelaan hati sang pekerja, dan dengan konsekuensi bahwa sang pekerja mendapat upah lembur. Tanpa mempersoalkan banyak demo yang terjadi di tanah air karena pelanggaran kesepakatan jam kerja. Pencipta alam raya inipun bekerja siang malam, mengendalikan semesta dengan tidak capekcapeknya, mengatur keseimbangan waktu dan peran dari tiap hara di semesta ini, jangan sampai ada yang tabrakan atau overdosis. Itulah, kerja adalah konsekuensi manusia sebagai mahluk mulia ciptaan maha kuasa. Coba beralih pada issue lain. Negara kita sudah ketinggalan jauh sekali dari banyak negara di dunia. Dari segi teknologi, informasi, ekonomi yang buruk, serta sumberdaya manusia yang jauh dibawah standar (kalau tak mau disebut bodoh), dapat dipastikan bahwa, jika tidak ada usaha dan kerja lebih banyak untuk keluar dari persoalan ketertinggalan itu, maka bukan mustahil negara ini hanya akan menjadi pengemis di belantara global. Kemalasan ditularkan oleh budaya tidur siang, yang ditinggalkan oleh imperialis yang menjajah 350 tahun negeri ini, selayaknya dirubah. Karena dengan alasan tidur siang banyak pekerja dan pegawai yang tidur saat jam kerja, jadi walaupun ditambah lembur, jam kerja yang semestinya harus dicapai, tetap terpotong ‘tidur siang’ (baca : bolos). Berapa banya harga produktivitas yang terpotong oleh tidur siang alias mangkir. Berbalik lagi pada issue yang sudah sering kita bahas dalam lupa berkesinambungan. Kita pernah menyebut bahwa teknologi menjadi lebih dominan dengan sesuatu yang singkat, punya nilai guna, dan dapat dengan mudah diakses, istilah umumnya ‘teknologi tepat guna’ walau kadang teknologi tepat guna tak pernah diaktualisasikan oleh mereka yang butuh, karena sifatnya masih menjadi barang ‘aneh’ milik sekelompok pengagum masa depan. Itulah masa depan yang kadang galau, hingga bingung sendiri mencari jawaban dari yang sudah ditempuh sepanjang hayat. Peran rancu yang membuahkan kelakuan seolah-olah dan dual identity. Semuanya mau diraup dalam sekali terkam, tapi tak gampang rupanya. Teknologi bukan jawaban, moderenisme cuma di batas sejarah kertas tipis perbudaan hari lahir, kau lahir kemarin, aku lahir hari ini, berita lahir sekarang. Waktu terlalu cepat berganti, usia tidak lagi belia. Kemarin masih bayi dan lelap di pelukan bunda, hari ini sudah berjejal di sepanjang bolevard mengisi hari-hari sebagai kupu-kupu yang lucu yang lelap di pangkuan zaman edan. High mass consumption, kian menari-nari di pelupuk, memainkan peran masa. Episode ini memang menawarkan banyak berkah, diskon, kemudahan dan kebijakan. Hanya memang, dibolak-balik, masa depan tak mau pusing, menggilas siapa saja yang belum siap bahkan yang sudah menyatakan siap, karena semua menunggu kalah oleh nasib dan mati. Fakta tak lagi faktual, obrolan layar kaca mengutuk pengacau-pengacau negeri, yang mengincar mangsa, tim ekonomi yang lebih memaksakan teori palsu masa depan. Episode ini tercatat dengan kata sandi, siapa mampu menyingkap tabir misteri hari ini, jika tertawa kita adalah tangis mereka, dan dukacita hanya semboyan yang masih diulang-ulang oleh mereka yang berjejal memenuhi jalan, menghentar kotak sumbangan bagi macetnya lalulintas, tapi uangnya buat pembawa kotak yang memang punya nasib lebih tragis dari mereka yang terkena tsunami. Begitu cara mencari uang dan simpati masa kini. Betapa begitu banyak manusia sudah dininabobo oleh ideologi delapan jam kerja. Dari waktu ke waktu, kebiasaan itu mengkultur. Ibarat virus yang kadang-kadang tidur, tetapi tidak pernah benar-benar mati. Spirit kerja keras sudah menjadi slogan saja, yang menyamarkan kemalasan dari birokrasi yang kerap menunda-nunda pekerjaan dengan berbagai alasan. Padahal, untuk mengejar ketertinggalan di semua sisi kehidupan berbangsa dan bernegara, kita butuh waktu yang panjang, supaya boleh keluar dari false ideologi ‘tidur’. Bangunlah, sebelum matahari-mu terbenam untuk selama-lamanya. Redaksi REDAKSI menerima tulisan dalam bentuk opini, cerita, puisi atau apa saja. Redaksi berhak mengedit tulisan tanpa mengurangi makna yang dikandung tulisan itu. Kirimkan tulisan anda ke: redaksi@swarakita-manado.com atau langsung di antar ke redaksi d/a: Mega Smart VIII No.7 Kawasan Mega Mas Boulevard Manado Telp: 0431 841060, Fax: 0431 841071

BOLM ONG

Politik Lupa Diri Oleh Minai Kamurian CERITA lupa diri di sistem yang masih menindas hingga hari ini. “Mereka yang menganggap diri sebagai tokoh-tokoh reformis, sekarang ini justeru sementara berupaya mewariskan kekuasaan melalui partai, kepada keluarga dan kroninya. Kecenderungan menempatkan suami, istri, anak, ipar atau keponakan merupakan gejala politik yang akrab terjadi pada era orde baru bahkan mungkin masa sebelumnya.” Berita setumpuk kisah yang sudah jadi derita. Masih tentang sejarah sistem. Di era kekuasaan Soeharto, mantan presiden itu mengangkat putrinya sebagai ketua DPP Partai Golkar dan ditunjuk sebagai menteri. Seorang pengusaha dekatnya ditunjuk sebagai anggota kabinet. Di era yang sama, beberapa sanak keluarga pejabat atau tokoh ditunjuk menjadi anggota MPR utusan golongan, karena sistem politik orde baru memberikan peluang untuk itu. inilah kritik yang disampaikan Fredrik Wakum, Koordinator Kompartemen Pendidikan & Politik LIRA dalam sebuah tulisannya

bertajuk “Fenomena Politik Nepotisme”. Terlupa sudah segenap batas, dalam tindak kita berbuat semaunya. Kekerasan paranoid, kepengecutan yang tak disiplin, keangkuhan yang berkhayal, bergumul bersama rasa ingin tahu yang kering kerontang. Kita hanya bersandar pada fakta-fakta kering dan asumsi-asumsi sangkaan belaka yang kita terangkan sebagai bukti-bukti dalam janji. Sementara kita tertinggal kereta di jalan salah dan tak mau belajar dari lingkungan pengalaman yang spesifik, sehingga kita hanya bermegah pada segala istilah dan terminologi yang teramat sangat membingungkan. Namun, itulah kebanggaan kita sebagai pembuat issue gamang. Di sana kita coba menjadi pusat perhatian seraya mengumumkan kita yang awal di waktu yang kemudian. Perpolitikan di ranah rakyat. Kasus dalam spekulasi kabar yang lama terendam, sekian hari dibebat ragu, tanya berseliweran dalam benak masih tentang keadilan yang “resminya” musti menunggu argumentasi sistem berdasarkan apa yang ia mau sebut sebagai skandal. Sejumlah alasan untuk mengelak

kita siapkan, salah satu sudah tercermin lewat ungkapan, “Ia sulit ditemui”. Karena memang kita tak menemui nama yang pertama kita sebut, hanya melalui cara pandang juru bibir yang sudah diskenariokan untuk menjawab segala pesan-pesan masa lampau yang kelam dan penuh nista. Ada yang datang memenuhi panggilan. Ada yang gemetar menunggu hasil persekongkolan atas nama. Di sini, di titik ini sudah sekian lama kita menunggu untuk ironi keadilan di jalan yang salah. Data-data yang dibungkamkan untuk diam seperti pembelaan terhadap jahat yang raguragu dan ketakutan yang berseliweran di amplopamplop pesanan. Abai sudah sejumlah independensi. Terlewat sudah segelintir kemenangan yang lupa, sebab yang pergi duluan menghadap yang maha adil tak mungkin kembali membisikan siapa-siapa yang layak dipercaya. Dunia yang lupa. Dunia yang gelisah, rakyat yang oleh kebijakan dibahasakan sebagai “rata tanah”. Bahasa ini sudah digauli sekian ketika, laksana skandal yang pernah dihembus kebisingan lalu pergi bersama angin bencana

yang berbeda. Acuan dari berbagai ramuan konsep sosial yang mengendur karena kebingungan yang tolol dan tak mau belajar dari pengalaman. Tak penting apakah mereka itu sadar atau tidak, sekarang mereka berada jauh di luar batas-batas manusia. Soal ini akan menjadi nyata dan tegas dalam perjalanan zaman. Berapa banyak depresi yang menyiksa? Berapa banyak skandal yang tersisa? Pengadilan yang mahal bagi rakyat yang tak sanggup membeli sarapan untuk lapar kemarin. Lukisan di dinding zaman tentang keadilan itu serupa kabar yang menjadi album abadi para pemesan berita. Biaya tinggi bagi pemberdayaan mereka yang tanpa daya melawan angin issue yang menderas. Jawaban yang diperoleh hari ini boleh jadi karena keterpaksaan, sebab keadilan sudah di lupa di jalan yang juga lupa. Ingatlah kita yang mana jurang antara rakyat dan siapa yang mereka pilih sebagai pemimpin sudah patah jembatannya. Muatan emosi ini sudah terbaca beberapa kali dalam jawaban bersambung sejurus kata kemudian. Maka, terendam lagi semua dusta kemarin. Dapat kita sebut ini

sebagai hak jawab. Dapat diterangkan mengapa mereka tidak memiliki justifikasi moral dalam melakukan verifikasi cerita yang sudah dibumbubumbu sekian lama sebagai keberhasilan dan sukses yang tertunda kenyataan di lapangan. Semua itu sarat rekayasa. Batas-batas hilang jejak. Jalan yang disebut-sebut sebagai jalan sudah dibersihkan untuk tujuan dan kepentingan yang tamak. Sehingga punah keadilan dalam berita demokrasi dan perpolitikan yang belepotan. Berita menjadi sandera cerita yang hilang nama pembuatnya. Di sana juga keadilan jadi perkara, yang bila ada waktu boleh kita tersenyum untuk mengabarkan kebaikan hati yang tersisa, atau kemunafikan kekal yang bersarang dari hati yang ruci. Teriak lapar mengumpat dari bibir yang baru saja menyantap dengan rakus. Belepot masih di bibir yang mengumumkan keadilan yang hilang juga bagi diri sendiri. Cuma saja, sejumlah kerut di wajah sudah dipelintir untuk mendustai nurani agar senandung yang terdengar saat ini boleh menentramkan jiwa-jiwa. Kiranya kita segera tersadar.(*)

GURU PROFESIONAL ADALAH GURU YANG MELAYANI (3/SELESAI) Oleh : Drs.Enoch Saul sedangkan seorang guru fokus pelayanannya adalah peserta didik. Apapun status seorang guru, apakah guru profesional ataukah guru biasa semuanya berfokus pada siswa sebagai peserta didik. Keberhasilan siswa

adalah keberhasilan guru, sebab dibalik siswa yang berhasil ada guru yang berhasil pula. Status guru hanyalah formalitas semata, tapi pelayanannya kepada peserta didik yang paling utama dari segalanya. Penampilan, kualitas, kompetensi, dan metode pelayanan yang

dimilikinya sangat menentukan bagi sebuah keberhasilan. Guru adalah pelayan yang tugasnya adalah “Melayani”. Apapun keberadaan peserta didik ; pintar, patuh, bodoh alias IQ jongkok, gaptek, suka melawan, suka bolos, tidak pernah masuk sekolah, bau badan, miskin, tidak bisa

bayar uang komite (SPP), dll harus dilayani dengan baik karena itulah tanggung jawab yang harus dihadapi. Keberhasilan seorang guru terletak pada kemampuannya “Melayani” dengan tulus pada semua peserta didik dari semua unsur, golongan, etnis, budaya, agama, status sosial, dan

dari berbagai karakter. Justru disitulah keprofesionalannya di uji, dan jika lulus dari ujian itu berarti dia adalah guru profesional, sebab guru yang baik adalah guru yang “Melayani” (Penulis adalah Guru, Kepala SMPN 14 Manado, Seniman, pemerhati anak)

Generasi Setengah Literat (3/selesai) Oleh Eko Prasetyo UNTUK melihat gambaran suatu sistem pendidikan saat ini, kita bisa mencermati lewat kurikulum. Ada atau tidaknya inovasi di dalam pendidikan dapat dilihat di kurikulum. Dengan kata lain, kurikulum merepresentasikan atau menjadi miniatur sistem pendidikan saat ini.

Persoalannya, seringkali kurikulum menjadi bumerang di dalam pencapaian pendidikan. Banyak orang mengeluh manakala ada pergantian kurikulum. Hal ini wajar karena adanya kesan politis dalam pergantian kurikulum. Misalnya, mengapa setiap ganti menteri, kurikulum baru diubah. Sayangnya, ketika terjadi pergantian menteri

pendidikan, perubahan baru dilakukan pada tataran formal. Tataran operasional jarang dihiraukan. Contohnya, perubahan Kurikulum 2004 ke Kurikulum 2013 belum diikuti dengan penataan mutu guru, sarana dan prasarana seperti perpustakaan, kepemilikan buku 1:1, dan sebagainya. Di sisi lain, respons stakeholders seperti guru, komite sekolah, dewan pendidikan, penerbit buku

pelajaran, dan penulis buku pelajaran kerap lambat. Bahkan, seringkali kurikulum 'dikunyah' begitu saja dan banyak penulis yang amat sedikit melakukan interpretasi kurikulum. Akibatnya, buku pelajaran hanyalah berisi informasi yang ada dalam kurikulum. Kendati PR begitu menumpuk, kita pantas berharap dan optimistis terhadap pemerintah untuk segera melakukan evaluasi

serta pembenahan. Salah satunya, meninjau kembali implementasi kurikulum yang ada dan lebih memprioritaskan peningkatan mutu guru. Sebab, sebagus apa pun kurikulumnya, jika kualitas gurunya kurang baik, salah satu hasilnya ialah generasi setengah literat. (Penulis adalah pengelola Forum Edukasi dan Literasi Surabaya, pegiat pendidikan di Ikatan Guru Indonesia)

HANYA ingin mengulang kembali ingatan kita pada apa yang sudah berlangsung di daerah ini. Keterkaitan issue antara konferensi laut tingkat dunia yang akan diselenggarakan di Sulawesi Utara dan promo Manado sebagai “salah satu alternatif” kota yang menyenangkan, semestinya berawal dari aksi lokal. Budaya bersih sudah menjauh, sungai dan laut dianggap sebagai “tong sampah” dan sejauh ini tidak ada sosialisasi dan benarbenar mengena sasaran untuk boleh bersama-sama menegakkan Perda Sampah yang sudah dibuat oleh pemerintah bersama wakil rakyat. Beberapa waktu lalu, begitu banyak berita yang mengaitngaitkan promo ini dengan pernyataan dukungan, begitu juga, banyak acara yang diikuti oleh petinggi pemerintah kita di luar negeri dan luar daerah, selalu dikaitkan dengan WOC yang diselenggarakan beberapa tahun yang lalu dan Manado (menuju) Kota Model Ekowisata. Padahal, di tempatnya sendiri tidak ada “geliat” untuk membangun infrastruktur pendukung (di tataran rakyat) dan upaya untuk mempersiapkan warga supaya dapat mendukung event ini dengan peran budaya dan adat yang mereka miliki sebagai sesuatu yang mampu menarik wisatawan manca negara mampir kemari. Dan mengapa sekarang dukungan itu seperti sirna begitu saja ketika event itu sudah terlaksana? Apa yang akan kita lanjutkan pascaevent tersebut? Menurut saya, dalam kaitan event ini, masyarakat (belum) tidak dipacu bersama-sama instansi terkait untuk memberdayakan apa yang mereka miliki, malahan event bertajuk budaya di Sulawesi Utara yang melibatkan masyarakat secara langsung, (kalau tidak mau disebut tidak ada), sudah semakin “miskin”. Yang dipacu justru seremoni-seremoni, yang menurut saya, acara itu justru hanya “milik” pemerintah saja. Seremoni seperti itu hanya menjadi sesuatu yang mahal untuk diakses masyarakat, karena di sana mereka hanya menjadi penonton setia yang tak tahu mau bikin apa, selain terheran-heran. Sajian budaya kita yang beragam di Sulawesi Utara, hanya dipilih-pilih saja yang mana yang disukai penguasa itulah yang selalu dikirim untuk turut serta pada acara-acara bertajuk budaya di luar darah dan luar negeri. Bahkan menurut informasi dari seorang teman, ketika ada pameran tentang pariwisata di salah satu negara Eropa, utusan kita hanyalah ibu-ibu yang doyan belanja dan jalanjalan saja. Sementara promosi daerah kita sendiri sangat kurang, kalau pun ada promosinya mungkin belum dapat diakses, karena promosi itu baru rencana akan diadakan. Inilah supaya pemerintah kita boleh lebih membuka mata pada keadaan sebenarnya yang terjadi di daerah ini. Soal sampah, utamanya sampah yang masuk lewat sungai dan pesisir menuju kawasan Taman Nasional Bunaken, yaitu di Bunaken sendiri juga di pulau-pulau dan pesisirpesisir sebagai side pendukung di wilayah utara dan selatan. Juga prihal akses masyarakat yang belum diperhatikan. Kiranya hal ini boleh jadi agenda yang dapat ditindaklanjuti, jangan sebatas rencana dan pernyataan yang terdengar manis dan indah. Nama &Alamat Ada Pada Redaksi

KOMISARIS UTAMA: Ina Eryana. KOMISARIS: Christianus H. DIREKTUR UTAMA: Meilany Mongilala. DIREKTUR: Hendra Zoenardjy. PEMIMPIN REDAKSI: Hendra Zoenardjy. WAKIL PEMIMPIN REDAKSI: Donny Wungow. REDAKTUR PELAKSANA: Glenly Bagawie. KOORDINATOR LIPUTAN: Stenly Lumempouw. KOORDINATOR BIDANG: Tonny Mait, MUSYAWARAH REDAKSI: Hendra Zoenardjy, Ronald Rompas, Donny Wungow, Glenly Bagawie, Stenly Lumempouw, Tonny Mait. REDAKTUR: Finda Muhtar. REPORTER: Deddy Wakkary, Hanny Rais, Robby Liando, Ronald Sumakul, Lukman R Hadji. KEPALA BIRO: Tonny Mait (MANADO), Glenly Bagawie (TOMOHON), Ronald Rompas (MINAHASA), Rusdianto Rantesalu (MINUT), Servi Maradia (MINSEL), Stenly Lumempow (MITRA), Wolter Pangalila (BITUNG), Sam Daleda (SANGIHE-TALAUD), Stenly Gaghunting (SITARO), Yunita Datalamon (KOTAMOBAGU-BOLMONG), Faruk Langaru (BOLTIM), Chandra Paputungan (BOLSEL), Kurniawan Golonda (BOLMUT). KONTRIBUTOR: Syaiful W Harahap (KHUSUS KESEHATAN). KOORDINATOR ARTISTIK: Fadjrin Haryanto. STAF ARTISTIK: Richard Tamara. SEKRETARIS REDAKSI: Angelia Natasia Herline. MANAGER IKLAN: Herry Bagau, KOORDINATOR IKLAN: Stembri F Legi. STAF IKLAN: Denny Moningka, Hervy Sumarandak, Malik Thaib. ADMINISTRASI IKLAN: Nancy Bertha. MANAGER PEMASARAN: Noldy Poluan. STAF PEMASARAN: Meisisco Gaghana. DISTRIBUSI: Denny Poluan (Minahasa, Tondano, Tomohon, Mitra), Sterfi Lumangkun (Bitung), Alfrits Samolah (Minsel), Marchel Wowor, Steven Manengkey (Manado). PACKING: Samiun Hulantu. KOLEKTOR PEMASARAN: Reinold Welong, ADMINISTRASI: Lisa Wuisan. STAF UMUM: Deydi Mokoginta, D Iman, Cipta. SEKRETARIS/BENDAHARA PERUSAHAAN: Nancy Bertha. PENERBIT : PT. Sulut Lestaripress, PERCETAKAN: PT. Manado Media Grafika (Isi di luar tanggung jawab percetakan) HARGA Langganan: Rp. 50.000,-/bulan (luar kota tambah ongkos kirim) NO REK: 001 01.52.000663-1 Bank Sulut a/n PT. Sulut Lestaripress TARIF Iklan: Rp. 9000/mm kolom (BW), Rp.15000/mm Kolom (FC), ALAMAT: Mega Smart VIII No.7 Kawasan Mega Mas Boulevard Manado, Telp (0431) 841060, Fax: (0431) 841071 PERCETAKAN: Jl. AA Maramis, Kairagi, Manado. Telp (0431) 812777


PENDAPAT

KAMIS 20 FEBRUARI 2014

5

SWARA KAMI

SWARA ANDA

Terbenam untuk Selamanya

Akses masyarakat belum diperhatikan

BEKERJALAH selagiharisiang,karenaakandatang malam gelap di mana kerja kita usai. Kita masih ada di persimpangan tanda tanya tentang masa, waktu yang berlalu dalam putaran roda zaman. Terminologi lama mengguncang, tentang matinya matahari. Berapa kadar ketakutan itu berselimut dalam raga-mu? Bagaimana bila matahari betul-betul mati? Mudah jawabannya, jika matahari tidak ada berarti kehidupan akan selalu menjadi malam. Bertahun-tahun pekerja dalam negeri kita berjuang untuk penetapan jam kerja yang masuk akal mereka, dengan alasan bahwa seorang perlu istirahat dan itu adalah bagian dari hak manusia. Jika ada perusahan (atau instansi, atau orang, atau apalagi dinas-dinas di negara kita) memberlakukan jam kerja melewati jam kerja yang disepakati, maka ancaman demo dari pekerja sudah di depan hidung. Kesepakatan jam kerja di negara kita ialah delapan jam kerja. Padahal banyak pekerja nonformal, informal, formal, yang bekerja lebih dari delapan jam. Di perusahan-perusahan dan kantor-kantor ada istilah lembur, yang jika ada yang mau bekerja saat itu berarti dengan kerelaan hati sang pekerja, dan dengan konsekuensi bahwa sang pekerja mendapat upah lembur.Tanpa mempersoalkan banyak demo yang terjadi di tanah air karena pelanggaran kesepakatan jam kerja. Pencipta alam raya inipun bekerja siang malam, mengendalikan semesta dengan tidak capekcapeknya, mengatur keseimbangan waktu dan peran dari tiap hara di semesta ini, jangan sampai ada yang tabrakan atau overdosis. Itulah, kerja adalah konsekuensi manusia sebagai mahluk mulia ciptaan maha kuasa. Coba beralih pada issue lain. Negara kita sudah ketinggalan jauh sekali dari banyak negara di dunia. Dari segi teknologi, informasi, ekonomi yang buruk, serta sumberdaya manusia yang jauh dibawah standar (kalau tak mau disebut bodoh), dapat dipastikan bahwa, jika tidak ada usaha dan kerja lebih banyak untuk keluar dari persoalan ketertinggalan itu, maka bukan mustahil negara ini hanya akan menjadi pengemis di belantara global. Kemalasan ditularkan oleh budaya tidur siang, yang ditinggalkan oleh imperialis yang menjajah 350 tahun negeri ini, selayaknya dirubah. Karena dengan alasan tidur siang banyak pekerja dan pegawai yang tidur saat jam kerja, jadi walaupun ditambah lembur, jam kerja yang semestinya harus dicapai, tetap terpotong ‘tidur siang’ (baca : bolos). Berapa banya harga produktivitas yang terpotong oleh tidur siang alias mangkir.Berbaliklagi pada issue yang sudah sering kita bahas dalam lupa berkesinambungan. Kita pernah menyebut bahwa teknologi menjadi lebih dominan dengan sesuatu yang singkat, punya nilai guna, dan dapat dengan mudah diakses, istilah umumnya ‘teknologi tepat guna’ walau kadang teknologi tepat guna tak pernah diaktualisasikan oleh mereka yang butuh, karena sifatnya masih menjadi barang ‘aneh’ milik sekelompok pengagum masa depan. Itulah masa depan yang kadang galau, hingga bingung sendiri mencari jawaban dari yang sudah ditempuh sepanjang hayat. Peran rancu yang membuahkan kelakuan seolah-olah dan dual identity. Semuanya mau diraup dalam sekali terkam, tapi tak gampang rupanya. Teknologi bukan jawaban, moderenisme cuma di batas sejarah kertas tipis perbudaan hari lahir, kau lahir kemarin, aku lahir hari ini,beritalahirsekarang. W aktuterlalucepatberganti, usia tidak lagi belia. Kemarin masih bayi dan lelap di pelukan bunda, hari ini sudah berjejal di sepanjang bolevard mengisi hari-hari sebagai kupu-kupu yang lucu yang lelap di pangkuan zaman edan. High mass consumption, kian menari-nari di pelupuk, memainkan peran masa. Episode ini memang menawarkan banyak berkah, diskon, kemudahan dan kebijakan. Hanya memang, dibolak-balik, masa depan tak mau pusing, menggilas siapa saja yang belum siap bahkan yang sudah menyatakan siap, karena semua menunggu kalah oleh nasib dan mati. Fakta tak lagi faktual, obrolan layar kaca mengutuk pengacau-pengacau negeri, yang mengincar mangsa, tim ekonomi yang lebih memaksakan teori palsu masa depan. Episode ini tercatat dengan kata sandi, siapa mampu menyingkaptabirmisterihariini,jikatertawakitaadalah tangis mereka, dan dukacita hanya semboyan yang masih diulang-ulang oleh mereka yang berjejal memenuhi jalan, menghentar kotak sumbangan bagi macetnya lalulintas, tapi uangnya buat pembawa kotak yang memang punya nasib lebih tragis dari mereka yang terkena tsunami. Begitu cara mencari uang dan simpati masa kini. Betapa begitu banyak manusia sudah dininabobo oleh ideologi delapan jam kerja. Dari waktu ke waktu, kebiasaan itu mengkultur. Ibarat virus yang kadang-kadang tidur, tetapi tidak pernah benar-benar mati. Spirit kerja keras sudah menjadi slogan saja, yang menyamarkan kemalasan dari birokrasi yang kerap menunda-nunda pekerjaan dengan berbagai alasan. Padahal, untuk mengejar ketertinggalan di semua sisi kehidupan berbangsa dan bernegara, kita butuh waktu yang panjang, supaya boleh keluar dari false ideologi ‘tidur’. Bangunlah, sebelum matahari-mu terbenam untuk selama-lamanya. Redaksi REDAKSI menerima tulisan dalam bentuk opini, cerita, puisi atau apa saja. Redaksi berhak mengedit tulisan tanpa mengurangi makna yang dikandung tulisan itu. Kirimkan tulisan anda ke: redaksi@swarakita-manado.com atau langsung di antar ke redaksi d/a: Mega Smart VIII No.7 Kawasan Mega Mas Boulevard Manado Telp: 0431 841060, Fax: 0431 841071

BOLM ONG

Politik Lupa Diri Oleh Minai Kamurian CERITA lupadiridi sistem yang masih menindas hingga hari ini. “Mereka yang menganggap diri sebagai tokoh-tokoh reformis, sekarang ini justeru sementara berupaya mewariskan kekuasaan melalui partai, kepada keluarga dan kroninya. Kecenderungan menempatkan suami, istri, anak, ipar atau keponakan merupakan gejala politik yang akrab terjadi pada era orde baru bahkan mungkin masa sebelumnya.” Berita setumpuk kisah yang sudah jadi derita. Masih tentang sejarah sistem. Di era kekuasaan Soeharto, mantan presiden itu mengangkat putrinya sebagai ketua DPP Partai Golkar dan ditunjuk sebagai menteri. Seorang pengusaha dekatnya ditunjuk sebagai anggota kabinet. Di era yang sama, beberapa sanak keluarga pejabat atau tokoh ditunjuk menjadi anggota MPR utusan golongan, karena sistem politik orde baru memberikan peluang untuk itu. inilah kritik yang disampaikan Fredrik W akum, Koordinator Kompartemen Pendidikan & Politik LIRA dalam sebuah tulisannya

bertajuk “Fenomena Politik Nepotisme”. Terlupa sudah segenap batas, dalam tindak kita berbuat semaunya. Kekerasan paranoid, kepengecutan yang tak disiplin, keangkuhan yang berkhayal, bergumul bersama rasa ingin tahu yang kering kerontang. Kita hanya bersandar pada fakta-fakta kering dan asumsi-asumsi sangkaan belaka yang kita terangkan sebagai bukti-bukti dalam janji. Sementara kita tertinggal kereta di jalan salah dan tak mau belajar dari lingkungan pengalaman yang spesifik, sehingga kita hanya bermegah pada segala istilah dan terminologi yang teramat sangat membingungkan. Namun, itulah kebanggaan kita sebagai pembuat issue gamang. Di sana kita coba menjadi pusat perhatian seraya mengumumkan kita yang awal di waktu yang kemudian. Perpolitikan di ranah rakyat. Kasus dalam spekulasi kabar yang lama terendam, sekian hari dibebat ragu, tanya berseliweran dalam benak masih tentang keadilan yang “resminya” musti menunggu argumentasi sistem berdasarkan apa yang ia mau sebut sebagai skandal. Sejumlah alasan untuk mengelak

kita siapkan, salah satu sudah tercermin lewat ungkapan, “Ia sulit ditemui”. Karena memang kita tak menemui nama yang pertama kita sebut, hanya melalui cara pandang juru bibir yang sudah diskenariokan untuk menjawab segala pesan-pesan masa lampau yang kelam dan penuh nista. Ada yang datang memenuhi panggilan. Ada yang gemetar menunggu hasil persekongkolan atas nama.Disini,dititikini sudah sekian lama kita menunggu untuk ironi keadilan di jalan yang salah. Data-data yang dibungkamkan untuk diam seperti pembelaan terhadap jahat yang raguragu dan ketakutan yang berseliweran di amplopamplop pesanan. Abai sudah sejumlah independensi. Terlewat sudah segelintir kemenangan yang lupa, sebab yang pergi duluan menghadap yang maha adil tak mungkin kembali membisikan siapa-siapa yang layak dipercaya. Dunia yang lupa. Dunia yang gelisah, rakyat yang oleh kebijakan dibahasakan sebagai “rata tanah”. Bahasa ini sudah digauli sekian ketika, laksana skandal yang pernah dihembus kebisingan lalu pergi bersama angin bencana

yang berbeda. Acuan dari berbagai ramuan konsep sosial yang mengendur karena kebingungan yang tolol dan tak mau belajar dari pengalaman. Tak penting apakah mereka itu sadar atau tidak, sekarang mereka berada jauh di luar batas-batas manusia. Soal ini akan menjadi nyata dan tegas dalam perjalanan zaman. Berapa banyak depresi yang menyiksa? Berapa banyak skandal yang tersisa? Pengadilan yang mahal bagi rakyat yang tak sanggup membeli sarapan untuk lapar kemarin. Lukisan di dinding zaman tentang keadilan itu serupa kabar yang menjadi album abadi para pemesan berita. Biaya tinggi bagi pemberdayaan mereka yang tanpa daya melawan angin issue yang menderas. Jawaban yang diperoleh hari ini boleh jadi karena keterpaksaan, sebab keadilan sudah di lupa di jalan yang juga lupa. Ingatlah kita yang mana jurang antara rakyat dan siapa yang mereka pilih sebagai pemimpin sudah patah jembatannya. Muatan emosi ini sudah terbaca beberapa kali dalam jawaban bersambung sejurus kata kemudian. Maka, terendam lagi semua dusta kemarin. Dapat kita sebut ini

sebagai hak jawab. Dapat diterangkan mengapa mereka tidak memiliki justifikasi moral dalam melakukan verifikasi cerita yang sudah dibumbubumbu sekian lama sebagai keberhasilan dan sukses yang tertunda kenyataan di lapangan. Semua itu sarat rekayasa. Batas-batas hilang jejak. Jalan yang disebut-sebut sebagai jalan sudah dibersihkan untuk tujuan dan kepentingan yang tamak. Sehingga punah keadilan dalam berita demokrasi dan perpolitikan yang belepotan. Berita menjadi sandera cerita yang hilang nama pembuatnya. Di sana juga keadilan jadi perkara, yang bila ada waktu boleh kita tersenyum untuk mengabarkan kebaikan hati yang tersisa, atau kemunafikan kekal yang bersarang dari hati yang ruci. Teriak lapar mengumpat dari bibir yang baru saja menyantap dengan rakus. Belepot masih di bibir yang mengumumkan keadilan yang hilang juga bagi diri sendiri. Cuma saja, sejumlah kerut di wajah sudah dipelintir untuk mendustai nurani agar senandung yang terdengar saat ini boleh menentramkan jiwa-jiwa. Kiranya kita segera tersadar.(*)

GURU PROFESIONAL A D A L A H GURU YA N G MELAYANI (3/SELESAI) Oleh : Drs.Enoch Saul sedangkan seorang guru fokus pelayanannya adalah peserta didik. Apapun status seorang guru, apakah guru profesional ataukah guru biasa semuanya berfokus pada siswa sebagai peserta didik. Keberhasilan siswa

adalah keberhasilan guru, sebab dibalik siswa yang berhasil ada guru yang berhasil pula. Status guru hanyalah formalitas semata, tapi pelayanannya kepada peserta didik yang paling utama dari segalanya. Penampilan, kualitas, kompetensi, dan metode pelayanan yang

dimilikinya sangat menentukan bagi sebuah keberhasilan. Guru adalah pelayan yang tugasnya adalah “Melayani”. Apapun keberadaan peserta didik ; pintar, patuh, bodoh alias IQ jongkok, gaptek, suka melawan, suka bolos, tidak pernah masuk sekolah, bau badan, miskin, tidak bisa

bayar uang komite (SPP), dll harus dilayani dengan baik karena itulah tanggung jawab yang harus dihadapi. Keberhasilan seorang guru terletak pada kemampuannya “Melayani” dengan tulus pada semua peserta didik dari semua unsur, golongan, etnis, budaya, agama, status sosial, dan

dari berbagai karakter. Justru disitulah keprofesionalannya di uji, dan jika lulus dari ujian itu berarti dia adalah guru profesional, sebab guru yang baik adalah guru yang “Melayani” (Penulis adalah Guru, Kepala SMPN 14 Manado, Seniman, pemerhati anak)

Generasi Setengah Literat (3/selesai) Oleh Eko Prasetyo U N T U K melihat gambaran suatu sistem pendidikan saat ini, kita bisa mencermati lewat kurikulum. Ada atau tidaknya inovasi di dalam pendidikan dapat dilihat di kurikulum. Dengan kata lain, kurikulum merepresentasikan atau menjadi miniatur sistem pendidikan saat ini.

Persoalannya, seringkali kurikulum menjadi bumerang di dalam pencapaian pendidikan. Banyak orang mengeluh manakala ada pergantian kurikulum. Hal ini wajar karena adanya kesan politis dalam pergantian kurikulum. Misalnya, mengapa setiap ganti menteri, kurikulum baru diubah. Sayangnya, ketika terjadi pergantian menteri

pendidikan, perubahan baru dilakukan pada tataran formal. Tataran operasional jarang dihiraukan. Contohnya, perubahan Kurikulum 2004 ke Kurikulum 2013 belum diikuti dengan penataan mutu guru, sarana dan prasarana seperti perpustakaan, kepemilikan buku 1:1, dan sebagainya. Di sisi lain, respons stakeholders seperti guru, komite sekolah, dewan pendidikan, penerbit buku

pelajaran, dan penulis buku pelajaran kerap lambat. Bahkan, seringkali kurikulum 'dikunyah' begitu saja dan banyak penulis yang amat sedikitmelakukaninterpretasi kurikulum. Akibatnya, buku pelajaran hanyalah berisi informasi yang ada dalam kurikulum. Kendati PR begitu menumpuk, kita pantas berharap dan optimistis terhadap pemerintah untuk segera melakukan evaluasi

serta pembenahan. Salah satunya, meninjau kembali implementasi kurikulum yang ada dan lebih memprioritaskan peningkatan mutu guru. Sebab, sebagus apa pun kurikulumnya, jika kualitas gurunya kurang baik, salah satu hasilnya ialah generasi setengah literat. (Penulis adalah pengelola Forum Edukasi dan Literasi Surabaya, pegiat pendidikan di Ikatan Guru Indonesia)

H A N YA ingin mengulang kembali ingatan kita pada apa yang sudah berlangsung di daerah ini. Keterkaitan issue antara konferensi laut tingkat dunia yang akan diselenggarakan di Sulawesi Utara dan promo Manado sebagai “salah satu alternatif” kota yang menyenangkan, semestinya berawal dari aksi lokal. Budaya bersih sudah menjauh, sungai dan laut dianggap sebagai “tong sampah” dan sejauh ini tidak ada sosialisasi dan benarbenar mengena sasaran untuk boleh bersama-sama menegakkan Perda Sampah yang sudah dibuat oleh pemerintah bersama wakil rakyat. Beberapa waktu lalu, begitu banyak berita yang mengaitngaitkan promo ini dengan pernyataan dukungan, begitu juga, banyak acara yang diikuti oleh petinggi pemerintah kita di luar negeri dan luar daerah, selalu dikaitkan dengan WOC yang diselenggarakan beberapa tahun yang lalu dan Manado (menuju) Kota Model Ekowisata. Padahal, di tempatnya sendiri tidak ada “geliat” untuk membangun infrastruktur pendukung (di tataran rakyat) dan upaya untuk mempersiapkan warga supaya dapat mendukung event ini dengan peran budaya dan adat yang mereka miliki sebagai sesuatu yang mampu menarik wisatawan manca negara mampir kemari. Dan mengapa sekarang dukungan itu seperti sirna begitu saja ketika event itu sudah terlaksana? Apa yang akan kita lanjutkan pascaevent tersebut? Menurut saya, dalam kaitan event ini, masyarakat (belum) tidak dipacu bersama-sama instansi terkait untuk memberdayakan apa yang mereka miliki, malahan event bertajuk budaya di Sulawesi Utara yang melibatkan masyarakat secara langsung, (kalau tidak mau disebut tidak ada), sudah semakin “miskin”. Yang dipacu justru seremoni-seremoni, yang menurut saya, acara itu justru hanya “milik” pemerintah saja. Seremoni seperti itu hanya menjadi sesuatu yang mahal untuk diakses masyarakat, karena di sana mereka hanya menjadi penonton setia yang tak tahu mau bikin apa, selain terheran-heran. Sajian budaya kita yang beragam di Sulawesi Utara, hanya dipilih-pilih saja yang mana yang disukai penguasa itulah yang selalu dikirim untuk turut serta pada acara-acara bertajuk budaya di luar darah dan luar negeri. Bahkan menurut informasi dari seorang teman, ketika ada pameran tentang pariwisata di salah satu negara Eropa, utusan kita hanyalah ibu-ibu yang doyan belanja dan jalanjalan saja. Sementara promosi daerah kita sendiri sangat kurang, kalau pun ada promosinya mungkin belum dapat diakses, karena promosi itu baru rencana akan diadakan. Inilah supaya pemerintah kita boleh lebih membuka mata pada keadaan sebenarnya yang terjadi di daerah ini. Soal sampah, utamanya sampah yang masuk lewat sungai dan pesisir menuju kawasan Taman Nasional Bunaken, yaitu di Bunaken sendiri juga di pulau-pulau dan pesisirpesisir sebagai side pendukung di wilayah utara dan selatan. Juga prihal akses masyarakat yang belum diperhatikan. Kiranya hal ini boleh jadi agenda yang dapat ditindaklanjuti, jangan sebatas rencana dan pernyataan yang terdengar manis dan indah. Nama &Alamat Ada Pada Redaksi

KOMISARIS U TA M A: Ina Eryana. KOMISARIS: Christianus H. DIREKTUR U TA M A: Meilany Mongilala. DIREKTUR: Hendra Zoenardjy.PEMIMPIN REDAKSI: Hendra Zoenardjy.W AKIL PEMIMPIN REDAKSI: Donny Wungow.R E D A K T U R P E L A K S A N A:Glenly Bagawie. KOORDINATOR LIPUTAN: Stenly Lumempouw. KOORDINATOR BIDANG: Tonny Mait, M U S YAW ARAH REDAKSI: Hendra Zoenardjy, Ronald Rompas, Donny Wungow, Glenly Bagawie, Stenly Lumempouw,Tonny Mait. R E D A K T U R: Finda Muhtar.R E P O R T E R: Deddy Wakkary, Hanny Rais, Robby Liando, Ronald Sumakul, Lukman R Hadji. K E PA L A BIRO: Tonny Mait (MANADO), Glenly Bagawie (TOMOHON), Ronald Rompas (MINAHASA), Rusdianto Rantesalu (MINUT), Servi Maradia (MINSEL), Stenly Lumempow (MITRA), Wolter Pangalila (BITUNG), Sam Daleda (SANGIHE-TALAUD),Stenly Gaghunting (SITARO), Yunita Datalamon (K O TA M O B A G U - B O L M O N G ),Faruk Langaru (BOLTIM), Chandra Paputungan (BOLSEL), Kurniawan Golonda (BOLMUT).KONTRIBUTOR: Syaiful W Harahap (KHUSUS K E S E H ATAN). KOORDINATO R ARTISTIK: Fadjrin Haryanto. STA F ARTISTIK: Richard Tamara. SEKRETARIS REDAKSI:Angelia Natasia Herline. MANAGER IKLAN: Herry Bagau, KOORDINATOR IKLAN: Stembri F Legi. STA F IKLAN: Denny Moningka, Hervy Sumarandak, Malik Thaib. ADMINISTRASI IKLAN: Nancy Bertha. MANAGER PEMASARAN: Noldy Poluan. STAF PEMASARAN: Meisisco Gaghana. DISTRIBUSI: Denny Poluan (Minahasa, Tondano, Tomohon, Mitra), Sterfi Lumangkun (Bitung),Alfrits Samolah (M insel), Marchel Wowor, Steven Manengkey (Manado). PACKING: Samiun Hulantu. K O L E K TOR PEMASARAN: Reinold Welong,ADMINISTRASI: Lisa Wuisan. STA F U M U M: Deydi Mokoginta, D Iman, Cipta. SEKRETARIS/BENDAHARA PERUSAHAAN: Nancy Bertha. PENERBIT : PT. Sulut Lestaripress, PERCETA K A N: PT. Manado Media Grafika (Isidiluartanggung jawab percetakan) H A R G A Langganan: Rp. 50.000,-/bulan (luar kotatambah ongkos kirim) NO REK: 001 01.52.000663-1 Bank Sulut a/n PT. Sulut Lestaripress TARIF Iklan: Rp. 9000/mm kolom (BW), Rp.15000/mm Kolom (FC), A L A M AT:Mega Smart VIII No.7 Kawasan Mega Mas Boulevard Manado, Telp (0431) 841060, Fax: (0431) 841071 PERCETA K A N:Jl. A A Maramis, Kairagi, Manado. Telp (0431) 812777


ASYIK KETAWA ASYIK Gaji bekerja sebagai typewriter

KAMIS, 20 FEBRUARI 2014

ANAK SEKOKAH YANG INGIN KREATIF

REKA MAU MEREKA

Hobi bikin lupa belajar

CLEILA yang berumur 18 tahun baru lulus dari sekolah menengah, kemudian ia mengikuti penataran mengetik selama setengah tahun, dan dengan lancar telah melewati ujian, selanjutnya ialah mencari pekerjaan yang cocok. Ia tetap hidup bersama dengan orang tuanya. Waktu itu banyak instansi yang sedang merekrut typewriter, mau mencari sebuah pekerjaan sebenarnya tak sulit. Cleila telah melamar ke beberapa perusahaan, dan akhirnya menentukan pilihannya. Perusahaan ini sangat dekat dengan rumah orang tuanya. Cleila berpikir: “Setiap pagi aku bisa masuk kantor dengan berjalan kaki, tak usah berjejal naik bus umum.” Ia berjalan masuk ke kantor perusahaan dan menanya manajernya: “Aku telah menetapkan bekerja di sini, Anda akan memberiku gaji berapa?” “Mula-mula setiap bulan Rp 3 juta,” jawab sang manajer, “3 bulan kemudian Rp. 5 juta.” Sesudah berpikir beberapa menit, Cleila berkata: “Baiklah, 3 bulan lagi aku akan mulai masuk kerja.”(*)

Bicara soal hobi emang nggak ada habisna. Setiap orang pasti punya hobi masing-masing. Tapi ternyata hobi itu juga bisa merugikan lho. Misalnya karena asyik melakukan hobi tersebut kita jadi lupa belajar, alhasil nilai-nilai kita di sekolah jadi turun. Nah, kira-kira kalian punya hobi tertentu yang bisa bikin lupa belajar nggak?(lia)

Dimas HOBI yang sering buat aku lupa belajar itu main game online kayak Point Blank gitu. Soalnya itu seru dan menarik dan mainnya itu sama tementemen. Jadi lebih seru! Kalau udah main itu, jadi lupa waktu banget.

Beo Pintar PADA hari Minggu, Antok diajak Ayahnya pergi ke pasar burung. Disana Antok melihat banyak sekali bururng berkicau. Tiba-tiba pandangan Antok tertuju pada burung beo. Kemudian Antok mengajak Ayahnya untuk melihat burung beo tsb. Sesampainya disana, si penjual memamerkan kebolehan si beo. “Tuan, beo ini punya kelebihan”, kata penjual sambil menunjuk beo. “Apa kelebihannya?”, sahut ayah “burung ini kakinya diikiat oleh tali yg warnanya biru sama oranye, bila yg biru itu ditarik, beo akan ngomong pake Bahasa Inggris,” kata penjual. Ayah langsung balik tanya “kalo yg ditarik warna oranye?” Penjual mencawab, “Beo akan ngomong pake Bahasa Indonesia”. Tiba tiba, tanpa ragu Antok bertanya, “Kalo ditarik dua duanya?” Tanpa pikir pikir si beo menjawab dengan keras, “Ya gua jatuh donk!”(*)

Kejatuhan cicak SUATU hari terdengar suara tangisan dodi dari dapur. Lalu ibunya bertanya pada Adi kakaknya. Ibu : “Adi! kamu apakan adikmu,kenapa dia menangis?” Adi : “Tidak diapa-apain kok, ma” Ibu : “Tidak mungkin dia nangis kalau tidak diapaapain!” Adi : “Tadi ada cicak jatuh diatas kepalanya” Ibu : “Cuma itu ?” Adi : “Lalu cicak diatas kepalanya kupukul pakai batang sapu, eh dia malah nangis”(*)

Apakah bapak Rano Karno? ALKISAH ada seorang bapak sedang duduk di metromini tak lama kemudian naik seorang anak kecil.Anak kecil itu memandang si Bapak dengan takjub dan bertanya, “pak, Bapak Ranokarno yah?” Si Bapak menjawab “Bukan!”. Namun tak lama kemudian si anak kembali bertanya “Bapak Rano Karno?”, Si Bapak pun kembali menjawab “Bukan!!!!” Anak kecil tadi diam namun 5 menit kemudian dia kembali bertanya”Pak, bapak Rano Karno?” Si bapak menjawab “Bukan de’ saya bukan ranokarno!” Karena kesal si Bapak turun dari metromini dan pindah naik Bis kota. Namun rupanya anak kecil tadi mengikuti pindah bis kota dan duduk di belakang. Tak lama kemudian si anak kecil tadi menghampiri si Bapak dan kembali bertanya “Pak, Bapak rano karno yah?” Karena kesal si bapak menjawab “yah saya rano karno!” Dengan lagak bego anak kecil tadi berkata : “Kok nggak mirip yah!!”(*)

Tidak melihat bapak SEORANG polisi kepada seorang pengendara sepeda motor, “Apakah sodara tidak melihat lampu merah?” “Saya lihat, Pak.” “Lalu kenapa sodara tidak berhenti?” “saya tidak melihat bapak.”(*)

Tali anjing herder SEORANG pemuda tergopoh-gopoh mendekati seorang kakek yg lagi duduk santai di beranda rumah,Pemuda tadi nanya “Kek, liat anjing herder yg lehernya di ikat pake tali kulit sepanjang dua meter lewat sini nggak?” Si kakek menjawab singkat “Nggak tuh!” Si pemuda pergi, baru sebentar balik lagi “Kek, rasanya nggak mungkin kakek nggak ngeliat anjing lewat sini,ini satu-satunya jalan” Kakek ngotot “Nggak liat.” Si pemuda akhirnya nanya “kalo nggak liat anjing, trus kakek liat apa?” Kakek menjawab, masih dengan santainya “Nak, kakek cuman liat tali kulit sepanjang dua meter, trus ternyata di ujungnya ada leher anjing herder”(*)

Tanah Dijual DI TOMOHON/MATANI I DEKAT JALAN RAYA

LUAS TANAH 17.248 M2 SERTIFIKAT HAK MILIK

BERMINAT...? HUBUNGI: 082344247776 (BOY)

6

DEA

MAIN game dan hangout sama temen-temen. Soalnya kalau main gitu ngerasa fun banget. Jadi lupa waktu terus lupa belajar juga sih. Makanya mama selalu ngingetin biar nggak keterusan mainnya. Hehehe…(*)

ASAL LOE TAU AJA

JUST FOR U

Otak monyet bisa mengontrol monyet lain? MIRIP film Avatar, kini para ilmuwan di AS tengah mempelajari bagaimana otak seekor monyet dapat mengontrol tubuh monyet lainnya. Percobaan ini dilakukan dengan mengirim sinyal elektrik dari otak monyet utama ke saraf tulang belakang monyet kedua, sehingga tubuhnya dapat bergerak sesuai kontrol. Tim riset berharap bahwa metode ini dapat dikembangkan lebih lanjut sehingga orang lumpuh nantinya bisa mendapatkan kembali kendali atas tubuh mereka sendiri. Penemuan yang dipublikasikan dalam Nature Communications disebutsebut sebagai penemuan kunci yang selangkah lebih maju. Kerusakan pada saraf tulang belakang dapat menghentikan informasi dari otak ke tubuh, sehingga orang lumpuh dan tidak bisa melakukan aktivitas. Ilmuwan berharap saraf rusak itu nantinya bisa digantikan oleh mesin. Periset di Harvard Medical School tidak dibenarkan untuk sengaja membuat monyet lumpuh untuk uji coba ini,

sehingga mereka menggunakan dua monyet, satu menjadi monyet pengendali dan satu lagi adalah monyet yang dibius. Selama uji coba, gerakan fisik monyet yang dibius cocok dengan pola elektrik dalam otak monyet pengendali. Monyet pengendali tercatat bisa dengan tepat (hingga 98%) mengontrol lengan ‘avatar-nya’ Ide bahwa sebuah otak bisa mengontrol tubuh avatar sudah menjadi populer berkat film laris Hollywood, Avatar. Namun Prof Christopher James dari University of Warwick mematahkan adanya kemungkinan teknologi itu diterapkan di masa depan. “Sebagian orang mungkin khawatir bahwa ini berarti seseorang dapat mengontrol tubuh manusia lain, tetapi risiko hanya bisa terjadi jika tubuh tidak memiliki otak,” ujarnya. “Karena orang normal akan memiliki kontrol sepenuhnya terhadap gerakan mereka, jadi tak mungkin seseorang bisa mengontrol gerakan orang lain dalam waktu dekat ini,” tambahnya.(metc)

Manfaat donor darah TERNYATA donor darah juga menguntungkan bagi pendonornya. Inilah yang disebut simbiosi mutualisme. Jika kita melakukan donor darah, setiap tetes darah yang kita sumbangkan akan bermanfaat dan bisa disumbangkan bukan hanya untuk memberikan kesempatan hidup bagi mereka yang menerima karena membutuhkan tetapi juga memberikan manfaat bagi pendonornya. Pada saat seseorang mendonorkan darah, tubuh sebenarnya akan bereaksi langsung dengan membuat pengganti darah yang sudah dikeluarkan untuk didonorkan. Jadi, kita nggak akan merasa lemah dan nggak akan mengalami kekurangan darah. Berikut lima manfaat lain dari donor darah. 1. Menjaga kesehatan jantung Rajin mendonorkan darah secara rutin mampu menurunkan risiko penyakit jantung. Karena ada zat besi dalam darah dan semakin tinggi kadarnya maka akan membuat seseorang menjadi lebih rentan terhadap penyakit jantung. Dengan kelebihan zat besi di dalam darah akan menyebabkan oksidasi kolesterol. Produk dari oksidasi ini akan menumpuk pada dinding arteri

yang berarti akan memperbesar peluang terserangnya penyakit jantung dan stroke. Dengan rutin dan rajin mendonorkan darah maka jumlah zat besi dalam darah bisa lebih stabil. 2. Meningkatkan produksi sel darah merah Donor darah menyebabkan tubuh mengurangi jumal sel darah merah dalam darah. Jangan khawatir dengan berkurangnya sel darah merah karena sumsum tulang belakang akan segera mengisi ulang sel darah merah yang telah hilang. Maka, sebagai pendonor, kita malah akan mendapatkan pasokan darah baru setiap kali melakukan donor darah. Dan ini merupakan langkah yang baik dalam menstimulasi pembuatan darah baru. 3. Membantu penurunan berat tubuh Ternyata menjadi pendonor bisa menjadi salah satu metode diet yang ampuh dan juga pembakaran kalori yang bagus. Kok bisa? Karena setiap kita memberikan sekitar 450 ml darah, tubuh kita akan melakukan proses pembakaran kalori sebesar kira-kira 650. Kalori sejumlah itu sudah termasuk banyak untuk

membuat pinggang kita menjadi lebih ramping dari sebelumnya. 4. Mendapatkan kesehatan psikologis Kepuasan psikologis pun bisa didapatkan dengan mendonorkan darah. Tentu saja dengan menyumbangkan darah berarti telah berbagi hal yang tak ternilai harganya kepada yang membutuhkan. Ini akan membuat kita merasa lebih puas secara psikologis. Bahkan sebuah penelitian menemukan bahwa orang lanjut usia pun tetap segar bugar dan berenergi karena telah rutin menjadi pendonor darah. 5. Mendeteksi penyakit serius Melakukan donor darah memang menguntungkan apalagi ketika kita sedang dalam prosedur standarnya dimana darah akan diperiksa apakah terbebas dari penyakit-penyakit seperti HIV, hepatitis B, hepatitis C, malaria atau sifilis. Ini berguna bagi si penerima donor darah, untuk mengantisipasi terdapat dan tersebarnya penyakit menular dari darah si calon pendonor darah. Sedangkan untuk kita para pendonor darah, prosedur ini akan membantu kita mengetahui kondisi kesehatan tubuh diri.(perm)

SERVICE SPRINGBED, KURSI UKIR & KURSI SUDUT BERBAGAI MACAM MEREK, UKURAN & JENIS KERUSAKAN SPRINGBED KURSI UKIR, DAN KURSI SUDUT ANDA !!!

UNTUK SPRINBED

GANTI KAIN GANTI BUSA GANTI MODEL TAMBAH UKURAN UNTUK KURSI UKIR DAN KURSI SUDUT

GANTI KAIN GANTI BUSA GANTI KAYU CAT BARU

PESANAN KHUSUS MEMODIFIKASI SPRINGBED HASIL & KWALITAS DIJAMIN MEMUASKAN HUBUNGI

TOKO MEDAN JLN. LEMBONG NO.16 MANADO

CONTACT PERSON HP. 085398766171 081340050546

BERITA KEHILANGAN

LOWONGAN PEKERJAAN

TELAH TERCECER SEBUAH BPKB MOTOR

ATAS NAMA : HASAN THALIB ALAMAT : KEL. SINDULANG SATU LINGK. IV MANADO NO RANGKA: MH8BE4DFA6J118352 NO MESIN : E4511D119509 NO BPKB : E.0142079.S

DIJUAL Xenia Deluxe 1,3 cc thn 2010 Desember Warna Abu-Abu KM 47000. Harga Nego, Kondisi Baik.. BERMINAT??? HUBUNGI 085298586989 (TANPA PERANTARA)

PT.AMANAH FINANCE MEMBUTUHKAN:

1. 2. 3.

Costumer Service (Wanita) Admin Piutang (Laki-laki) Collector (Laki-laki)

Syarat dan Ketentuan: 1. 2. 3.

Max 25 Tahun Pendidikan Minimal D3 Beragama Islam Lamaran dibawah langsung ke

PT. AMANAH FINANCE Komp Mega Smart Blok 7 No 22 Boulevard Manado Contact Persen: 089610266523 (Fian)


OLAHRAGA F1 2015

Sauber rekrut pembalap wanita TIM Sauber akhirnya menjawab penantian lama akan pembalap wanita di ajang Formula One (F1). Hal ini diwujudkan tim asal Swiss dengan merekrut Simona de Silvestro yang diharapkan bisa berlaga di ajang Grand Prix 2015 mendatang. Pembalap wanita berusia 25 tahun ini meninggalkan kampung halamannya, Swiss untuk hijrah ke Amerika Serikat pada 2006, untuk berlaga di Formula BMW Amerika Serikat dan berlanjut ke kejuaraan Atlantik. Sejak 2010 De Silvestro bergabung dalam IndyCar Series, dan memenangkan Indy 500 ‘Rookie of the Year’ (pembalap muda tahun ini), penghargaan pertama dalam debutnya. Tahun lalu, Oktober 2013 untuk pertama kalinya De Silvestro menjadi pembalap wanita pertama dalam sejarah IndyCar yang keluar sebagai runner-up di belakang juara Scott Dixon. Saat ini dirinya tengah menjalani serangkaian persiapan seperti latihan fisik, pelatihan simulator, dan mencoba track jarak jauh. Hal ini dia lakukan demi mendapat izin dari FIA untuk berlaga di turnamen F1 yaitu kejuaraan Grand Prix 2015 mendatang. Presiden Sauber yang juga wanita, Monisha Kaltenbron berharap agar Silvestro bisa meneruskan kariernya hingga Grand Prix, “Setelah empat tahun di IndyCar, ambisi Simona tentu masuk ke dalam Formula 1 pada 2015. Kami menganggap dirinya sebagai pembalap yang sangat berbakat. Dengan kehebatannya kami ingin membantunya menuju perjalanan ke puncak Motosport,” ujar Monisha seperti dilansir Dailymail. Sepanjang sejarah Formula 1, pada 1967 hanya ada dua pembalap wanita yaitu pembalap asal Italia, Maria Teresa de Filipis dan Lella Lombardi. Sedangkan pada saat ini ada Susie Wolff yang menjadi satu-satunya pembalap wanita dengan segala kemampuan dalam Formula 1 dan Maria de Villota. Sayangnya, Maria telah tiada Oktober tahun lalu setelah efek kecelakaan jangka panjang yang dialaminya. Hal itu juga disebut-sebut sebagai penyebab pembalap asal Spanyol ini meninggal. (okez)

Dokter ... Dari Halaman 8 Namun, semua prediksi berbagai kalangan itu tidaklah benar. Pasalnya, Dr Jose Carlos Noronha yang memeriksa kondisi Falcao memastikan bahwa mantan pemain Atletico Madrid itu masih memiliki kesempatan tampil di Piala Dunia yang akan dihelat lima bulan lagi. Falcao sendiri sudah menjalani operasi lutut dan semuanya berjalan dengan lancar. Jadi, kesempatan Falcao tampil di Piala Dunia masih terbuka lebar. “Bukan tidak mungkin Falcao bisa tampil di Piala Dunia 2014. Semuanya tergantung beberapa faktor seperti operasi dan fisioterapi yang dijalani Falcao,”papar Dr Jose seperti dilansir Soccerway. (okez)

7

Kertas kosong perkembangan Ducati? BUKAN pekerjaan mudah mendongkrak prestasi tim macam Ducati, setelah terpuruk di musim lalu. Sosok sekaliber Gigi Dall’Igna saja tak bisa jadi “pesulap” merubah Ducati sebegitu cepatnya jelang tirai kompetisi musim 2014 dibuka. Dall’Igna yang baru November lalu ditunjuk sebagai general manager yang baru, mengaku butuh lebih banyak waktu untuk memahami motor mereka. Setidaknya, Dall’Igna juga butuh segala data dan informasi yang terkumpul pada dua sampai tiga seri awal musim 2014. “Pada akhirnya evolusi akhir berasal dari model (motor) sebelumnya. Yang pasti masa depan Ducati datangnya dari motor (2014) ini. saya akan menganalisa data dari semua tes, seri balapan dan buat saya, setelah tiga seri semoga saya bisa punya semua info yang diperlukan, guna memikirkan sesuatu yang baru,” tutur Dall’Igna. “Karena saya masih harus mempelajari orang-orang di sini dan saya harus mempelahari motornya. Saat ini, kertas (catatan) saya masih bersih, sampai seri ketiga mendatang,” tambah mantan direktur teknis dan olahraga Aprilia itu, seperti dikutip Crash. Tim pabrikan Italia itu sendiri hanya mampu menempatkan satu pembalap mereka untuk jadi tercepat ketujuh di sesi tes Sepang lalu, yang dibawakan Andrea Dovizioso. Tapi catatan itu masih jauh dari harapan ketika masih tertinggal 0,837 detik dari joki tercepat, Marc Márquez di atas motor Honda. “Kami baru menempatkan ide-ide saya di motor kami, termasuk set-up. Beberapa hal dicoba berbeda di semua area. Beberapa ide memang bagus, tapi juga masih ada yang buruk. Sekarang kami masih harus memahami kenapa ide-ide itu buruk buat motor dan coba mengubahnya. Ini pekerjaan yang normal dalam balapan!,” lugas Dall’Igna. Selain bicara motor, Dall’Igna juga menemukan fakta bahwa sedianya komunikasi antara tim di garasi markas dan kru-kru di garasi sirkuit, tak terjalin dengan baik. Ini yang buat Dall’Igna, tak kalah penting untuk dibenahi lebih dulu setibanya akhir tahun lalu.(okez)

NBA

MOTOGP

Westbrook kembali beraksi

Messi ... Dari Halaman 8 “(Lionel) Messi tidak dijual!. Kami ingin duduk bersama, tanpa tekanan, bersama ayahnya dan agennya karena kami ingin memastikan dia adalah pemain dengan bayaran tertinggi. Dan dia layak untuk itu,” kata sang presiden, seperti diberitakan Sky Sports. Tak bisa dipungkiri, El Messiah adalah ikon klub Barcelona yang memiliki ikatan emosional yang sangat dalam karena Messi sejatinya adalah produk asli dari akademi Barcelona, La Masia. Memperkuat tim senior Azulgrana sejak 2004, Messi telah memainkan laga ke-400 saat Barcelona melawan Levante di ajang Copa del Rey. Selama kurun waktu tersebut, Messi telah mencetak 331 gol.(okez)

KAMIS, 20 FEBRUARI 2014

OKLAHOMA City Thunder akan berhadapan dengan Miami Heat. Bintang Thunder, Kevin Durant mengatakan rekan setim-nya Russell Westbrook sudah bisa bermain Kamis besok. “Pertandingan berikutnya tepat setelah istirahat akan berhadapan dengan Heat,” demikian kata Durant, dalam sebuah wawancara, sebagaimana

diberitakan ESPN. Westbrook sudah tidak bermain membela Thunder setelah menjalani operasi lutut untuk ketiga kalinya pada 27 Desember 2013. Tanpa playmaker andalannya, Thunder dapat berprestasi dengan baik 43 menang dan 12 kali kalah. Durant melanjutkan, Westbrook juga kerap membantu memotivasi rekannya meski tidak bermain dalam pertandingan itu. “Dia melakukan tugasnya dengan baik membantu pelatih dari bangku cadangan,” lanjutnya. Selama Westbrook tidak bermain, Durant menjadi andalan Thunder dalam mendulang poin. Durant menghasilkan 31,5 poin dan 5,5 assist ditambah 7,8 rebound setiap pertandingan. Durant menghasilkan rata-rata 30 poin dalam 12 pertandingan terakhir. Westbrook terakhir bermain ketika Thunder meraih kemenangan besar atas New York Knicks dengan skor 12394. Sebelum cedera, Westbrook rata-rata membuat 21,3 poin, 7,0 assist dan 6,0 rebound setiap pertandingan. (okez)

Terus cari sponsor DIREKTUR Periklanan Dorna, Pau Serracanta mengatakan pihaknya terus mencari sponsor untuk membantu mendanai MotoGP musim ini. Namun, itu bukan sebuah tugas yang mudah baginya membujuk perusahaan agar mau menjadi rekan bisnis di MotoGP. Beberapa brand terkenal memang sudah menjadi sponsor utama di MotoGP. Sebut saja BMW dan juga Bridgestone. Meski demikian, Serracanta selalu

berusaha berbicara dengan pihak sponsor untuk menjadi sponsor di MotoGP. “Kami selalu berbicara dengan perusahaan tidak pernah berhenti,” kata Serracanta. Pengejaran tanpa henti ini telah menghasilkan beberapa sponsor baru di Asia Tenggara dan Rusia, yang merupakan daerah yang sangat penting bagi ekspansi global olahraga tersebut. Misalnya, merek minuman energi Malaysia drive M7 telah menanda-

FORMULA 1

kami harus berada dalam jalur yang sama,” ujar Serracanta, diberitakan Sportsbu-sinessdaily. Jika ada sebuah perusahaan yang tertarik terlibat dalam ajang MotoGP, Serracanta berjanji akan membantu mereka menghubungi beberapa tim atau pembalap dan mencoba untuk mewujudkannya. “Apa yang terpenting adalah untuk membawa uang sponsor ke olahraga kami dan bukan ke olahraga yang lain,” sambungnya. (okez)

TENIS

Grosjean terkejut Boullier hengkang LOTUS sudah siap untuk menghadapi Formula One (F1) musim 2014. Pembalap Romain Grosjean juga sangat terkejut ketika mendengar tim prinsipal Eric Boullier hengkang dari Lotus. Diketahui, sempat muncul berita tim yang bermarkas di Enstone itu sedang bermasalah dengan keuangan sejak musim lalu. Masalah semakin bertambah setelah Boullier yang juga manajer Grosjean, hengkang ke McLaren. “Itu merupakan sebuah berita yang sangat besar dan sebenarnya cukup mengejutkan kami. Saya rasa itu merupakan kesempatan yang baik untuknya dan saya memahami hal itu,” ujar Grosjean, kepada

tangani kesepakat-an sebagai sponsor judul resmi tim asal Spanyol, Aspar MotoGP. Sebagai tambahan, sebuah bank di Kazakhstan juga sudah menjadi sponsor di tim Factory Yamaha Racing. Pihak Dorna mengatakan, sponsor untuk pembalap dan tim sangat penting untuk perkembangan ajang MotoGP. “Kami ingin bekerjasama dengan semua pemegang saham, dalam hal ini tim dan pabrikan mengingat kami masih dalam satu induk dan

Infosport Plus. “Sekarang, kami harus menemukan penggantinya di Enstone, karena dia memimpin dengan sangat baik. Kami sudah melewati periode yang sulit. Tapi, sekarang semua akan lebih baik lagi,” lanjutnya. Grosjean bukan asal bicara. Terbukti, Lotus berhasil merebut beberapa podium pada musim lalu dan bersaing dengan Red Bull untuk meraih kemenangan. “Masalah tidak menghentikan kami untuk naik podium,” katanya. “Bahkan kami adalah satu-satunya tim yang dapat bersaing dengan Red Bull. Kini, keuangan sudah seimbang dan semua sudah tergantikan,” sambung pembalap asal Swiss itu. (okez)

Serena sudah bosan latihan SERENA Williams mendapatkan wild card untuk meramaikan turnamen di Dubai. Petenis peringkat teratas wanita itu mengaku sudah tidak sabar untuk kembali berkompetisi. “Cedera punggung saya akhirnya merasa lebih baik, tapi ini merupakan waktu lebih tepat untuk saya bermain di Dubai di level yang ingin saya tunjukan,” kata Serena. “Sangat membosankan berlatih setiap hari. Saya seperti ‘Saya tidak mau berlatih lagi. Saya hanya ingin bermain’.” Serena sangat rindu bermain tenis. Petenis asal Amerika itu sudah tidak bermain sejak kalah tiga set

dari Ana Ivanovic di babak keempat Australian Open, bulan lalu. Tidak hanya partai tunggal, Serena juga akan turun di nomor ganda bersama Venus Williams. “Ini sangat menyenangkan untuk saya dapat bermain di nomor tunggal dan ganda, karena memberikan saya waktu bermain lebih banyak. Saya harus mulai membiasakan kondisi seperti ini,” sambungnya, diberitakan Sport24. Meski mendapatkan wild card, Serena tidak turun di babak pertama karena mendapatkan bye. Dia baru turun di babak kedua berhadapan dengan petenis asal Rusia, Ekaterina Makarova. (okez)

PASTIKAN KAMI YANG TERLENGKAP DAN TERMURAH - MEMORY kINGSTON/fLASH dISK tOSHIBA 2 gb = 45 rIBU - Power Bank 2800 Mah = 80 Ribu - Travel Charge BB = 40 Ribu - Battery BB = 40 Ribu - Handsfree BB = 40 Ribu - Battery Nokia = 35 Ribu - Battery Samsung, Sonny Ericson, Cina = 45 Ribu (Garansi) - Charger Jepit = 35 Ribu - Battery Double Power Garansi (Selamanya) - BB + 125 Ribu (ada untuk semua BB) - Anti Gores Murah @20 Ribu (Semua Type) - LCD Gemini = 85 Ribu, LCD Nokia rata-rata 40-70 Ribu - LCD BB Onyx = 470 Ribu - Ada semua Type BB, Flexible BB, TORCH = 130 Ribu - Battery TAB @200 Ribu - Chassing Gemini Warna = 90 Ribu - Tersedia Chassing semua Type BB

Alamat: IT CENTRE Lt. 5 Blok F No.09 HP 0823 4644 0972 (IVON) HP 0853 4414 4999 (HAN)

Jasa Service Bergaransi Sangat Murah Kami yang TERLENGKAP dan TERMURAH


KAMIS, 20 FEBRUARI 2014

SPORTAINMENT VANESSA TASQUETTO

Kekasih baru Ronaldinho M A N T A N pemain Barcelona dan AC Milan, Ronaldinho ternyata memiliki selera yang tinggi untuk urusan wanita. Lihat saja kekasih barunya, Vanessa Tasquetto, yang sangat seksi. Setelah putus d e n g a n model seksi asal Italia, S a r a Tommasi, mantan pemain terbaik 2004 dan 2005 ini dikabarkan menjalin hhubungan dengan disk jockey (DJ) Brasil bernama Vanessa Tasquetto. Dikutip dari 101GreatGoals, kabar kisah Vanessa dan Ronaldiho terungkap dari tato yang ada di atas tubuh mulus wanita 24 tahun tersebut. Vanessa memiliki tato bertuliskan insial dari Ronaldinho, R10. Tato tersebut berada di daerah intim, dekat kemaluan model asal Brasil ini. Hal tersebut terlihat jelas saat melakukan sesi pemotretan untuk sebuah majalah di Brasil.(infn)

TAK seperti di Piala Dunia 2014 di mana Italia tak masuk pot dan kemudian berstatus unggulan, lain ceritanya jelang undian kualifikasi Euro 2016 mendatang. Gli Azzurri ditempatkan UEFA – otoritas sepakbola Eropa, di pot satu – pot unggulan bersama juara bertahan, Spanyol. Di pot unggulan selain bersama La Furia Roja, Italia juga akan tergabung dengan Jerman, Belanda,

Inggris, Portugal, Yunani, Rusia dan kejutan tersendiri – Bosnia-Herzegovina. Dengan begitu, La Nazionale akan terhindar untuk menghuni satu grup dengan tim-tim kuat benua biru itu. Selain Bosnia-Herzegovina yang jadi kejutan, kualifikasi Euro yang dijadwalkan baru akan digelar September mendatang itu akan memperkenalkan pula ke seantero Eropa, negara debutan – Gibraltar yang

selama ini dikenal sebagai negara protektorat Britania Raya. Dengan begitu, Imperium Britania akan punya empat wakil lain di antara 53 negara peserta kualifikasi selain Inggris, yakni Wales, Skotlandia, Irlandia Utara dan tentunya Gibraltar yang ditempatkan di urutan buncit – pot keenam. Pengecualian kewajiban kualifikasi tentu didapat Les Bleus sebagai tuan rumah.

Tapi Prancis akan turut berpartisipasi menghuni satu grup yang hanya diisi lima undian negara dari tujuh grup lain yang akan terisi enam kontestan, dengan “hitungan” laga persahabatan dengan lima peserta kualifikasi di satu grup tersebut. Untuk kualifikasi Piala Eropa kali ini, UEFA juga akan memperkenalkan rencana penjadwalan kualifikasi sepanjang pekan. Tidak seperti

biasanya di mana laga dimainkan hanya di Jumat atau Selasa malam, melainkan memainkannya sepanjang Kamis hingga Selasa malam di satu fixture pada semua grup. Pengundian kualifikasinya sendiri baru akan digelar UEFA 23 Februari di Nice, Prancis dan laga-laga kualifikasi yang akan mencari 24 kontestan putaran final baru akan start pada 7 September tahun ini hingga 13 Oktober 2015.(okez)

9 Tahun beruntun, Madrid paling kaya MESKI terus menggelontorkan dana besar di setiap jendela transfer, namun Real Madrid tidak pernah merugi. Hal ini dibuktikan dengan sukses mereka kembali memimpin daftar klub sepakbola terkaya di dunia. Dalam riset yang dilakukan perusahaan konsultan keuangan, Deloitte, Madrid kembali jadi klub sepakbola terkaya di kolong langit, dengan mencatatkan pemasukan lebih dari 500 juta euro atau setara Rp8,1 triliun. Ini merupakan kali kesembilan secara beruntun Madrid memimpin daftar klub dengan pendapatan terbesar di dunia, memecahkan rekor yang sebelumnya dipegang raksasa Inggris, Manchester United. Rival abadi El Real, Barcelona berada di posisi dua dengan pemasukan sebesar 482,6 juta euro, diikuti tim peraih treble winners, Bayern Munich di posisi tiga,

Dokter: Falcao bisa tampil di Piala Dunia CEDERA yang dialami oleh penyerang AS Monaco, Radamel Falcao memang sempat membuat pemain internasional Kolombia itu khawatir tidak bisa membela negaranya di ajang Piala Dunia 2014. Tapi, rasa cemas itu dipastikan akan sirna setelah tim dokter membeberkan hasil pemeriksaan cedera lutut Falcao. Cedera lutut yang dialami Falcao didapatkan ketika Monaco berhadapan dengan Monts Or Azergues di ajang Coupe de France. Melihat situasi itu, banyak pihak yang memprediksi Falcao tidak akan bisa berlaga di Piala Dunia. Baca: Atletico ( Halaman 7 )

NOMOR TELEPON/FAX (0431) 841071, FAX: (0431) 841060)

atau setara Rp4,4 triliun di musim lalu, menempati peringkat Sembilan, atau satu strip di atas Milan di posisi 10 besar tim terkaya dunia.(incm)

BERIKUT DAFTAR KLUB TERKAYA DUNIA: 1. Real Madrid: 518.9m euros (Rp8,4 Triliun) 2. Barcelona: 482.6m euros (Rp7,8 T) 3. Bayern Munich: 431.2m euros (Rp7 T) 4. Man Utd: 423.8m euros (Rp6,9 T)

demikian dikutip Football-Espana. Manchester United yang musim ini tengah terpuruk lantaran ditinggal pensiun pelatihnya, Sir Alex Ferguson masih jadi tim teRkaya di Inggris. United menempati posisi empat, mengungguli rival sekotanya Manchester City di

peringkat enam, serta Chelsea dan Arsenal di posisi delapan. Sementara dari Italia, Juventus berhasil melewati Milan yang sebelumnya tercatat sebagai klub dengan pemasukan terbesar di Italia. Juve yang pemasukannya mencapai 272,4 juta euro

5. PSG; 398.8m euros (Rp6,5 T) 6. Manchester City: 316.2m euros (Rp5,1 T) 7. Chelsea: 303.4m euros (Rp4,9 T) 8. Arsenal: 284.3m euros (Rp4,6 T) 9. Juventus: 272.4m euros (Rp4,4 T) 10. AC Milan: 263.5m euros (Rp4,3 T)

“Messi Not For Sale” BERGANTI presiden, bukan berarti membuat pihak manajemen Barcelona berubah keputusan terkait masa depan mega bintangnya, Lionel Messi. Seperti diketahui, El Barca baru saja berganti presiden sejak presiden terdahulu, Sandro Rossel, mengundurkan diri dari jabatannya setelah adanya dugaan penggelapan dana saat mendatangkan bintang asal Brasil, Neymar. Dan kini, posisi presiden klub menjadi milik Josep Maria Bartomeu. Menjabat sebagai presiden baru, Bartomeu sudah harus mengeluarkan penegasan terkait masa depan Messi, yang diketahui menjadi pemain yang diincar tim-tim kaya. Ternyata, pergantian presiden tidak membuat kebijakan klub berubah, yakni klub tetap bersikeras tidak akan menjual Lionel Messi. Baca: Lippi ( Halaman 7 )

KUNJUNGI www.swarakita-manado.com & www.swaramanado-online.com


KAMIS, 20 FEBRUARI 2014

Walikota ingatkan hukum tabur tuai

KECAMATAN TUMINTING

Lakukan pendataan infrastruktur kelurahan SALAH satu prioritas kerja yang sedang dilakukan oleh Camat Tuminting, Rivobudiarto Koloaj adalah melakukan pendataan infrastruktur yang ada di setiap Kelurahan melalui Lurah maupun Kepala RIVOBUDIARTO. Lingkungan untuk dilakukan observasi seperti kerusakan jalan, tanggul bahkan saluran air. Ini sangat penting karena sarana infrastruktur tersebut sangat erat kaitannya dengan fasilitas yang digunakan oleh masyarakat banyak. Harapan tersebut diminta oleh Koloaj sendiri agar bisa diungkapkan Lurah dan Kepala Lingkungan lewat kegiatan Musrembang Kecamatan yang akan di gelar pada Jumat (21/2) esok. Baca: Lakukan (Halaman 10)

KAMPUNGRON KELURAHAN SINGKIL II

Tidak segan copot kepala lingkungan DISIPLIN kerja, tanggung jawab serta mempunyai nilai loyalitas yang baik, merupakan hak mutlak penilaian seorang pimpinan Kelurahan setempat untuk mempertibangkan kelanjutan kontrak kerja NONNY Rompah. dari seorang kepala lingkungan di wilayahnya. Hal seperti yang dilakukan oleh Lurah Singkil II Kecamatan Singkil, Nonny Rompah SE kepada semua kepala lingkungannya. Dikatakan Rompah kepada Swara Kita, Rabu (19/2) kemarin, bahwa dirinya tidak mau mainmain soal penilaian kerja dari semua kepala lingkungannya. Bahkan tidak tanggung-tanggung usulan ke kecamatan soal pergantian siap dilakukan apabila ada oknum kepala lingkungan yang sudah lari dari rel aturan yang ditetapkan oleh Pemkot Manado. Baca: Tidak (Halaman 10)

JAGARON

Terkait bantuan bencana yang sering ditilep oknum tak bertanggungjawab Manado—Proses pemulihan Kota Manado pascabencana banjir dan tanah longsor, ternyata itu harus murni dan tulus dilakukan semua pihak termasuk dengan sistem penyaluran bantuan yang masuk maupun keluar dari Posko Bencana Pemkot Manado serta di sejumlah posko bantuan lainnya. Tak pelak menanggapi isu miring yang ada, Walikota Manado GS Vicky Lumentut menyakinkan bahwa semuanya

Prioritaskan infrastruktur untuk banyak orang PENGERJAAN sarana infrastruktur lewat anggaran PBL oleh kepala lingkungan V Kelurahan Paal II, Harry Mantiri telah melakukan pengerjaan sarana fasilitas umum berupa pengerjaan jembatan HARRY Mantiri. kecil yang menghubungkan lingkungannya dengan lingkungan lain. Bahkan pengerjaan drainasse yang sudah dinyatakan rampung meskipun baru 40% lewat anggaran PBL, menambah sinergitas infrastruktur yang ada di lingkungannya tersebut. Semua itu sudah selesai dilakukannya sesuai yang diprioritaskan oleh dirinya bersama warga masyarakat lingkungannya. Baca: Prioritaskan (Halaman 10)

transisi pada 12 Mei 2014 mendatang, semuanya persoalan di lapangan, baik berupa lumpur dan sampah rumah tangga serta selokanselokan yang tersumbat bisa teratasi hingga aktivitas warga berjalan dengan baik dan semuanya berjalan normal kembali. “Saya berharap Kota Manado ini bisa normal kembali dan ke depan terhindar dari bencana alam lagi,” ujar Putra Remboken ini. Baca: Walikota (Halaman 10)

SEJUMLAH warga korban bencana saat bertemu sapa dengan Walikota Manado belum lama ini.(foto: dok/sk)

SOROTAN

APBD 2014

BK mulai incar legislator malas Dekot kawal pergeseran anggaran Manado—Memasuki tahun 2014, Badan Kehormatan (BK) Dekot Manado mulai pasang kuda-kuda. Badan yang dipimpin oleh Henky Lasut ini mulai melakukan pengumpulan data terkait sejumlah legislator yang ditenggarai malas masuk kantor dan melakukan pelanggaran tata tertib (Tatib) dewan sejak awal

tahun 2014. “Kami sementara mengumpul data dan informasi terhadap laporan masyarat tentang legislator yang malas,” tegas Lasut kepada wartawan, Rabu (19/2) kemarin. Lasut melanjutkan, sasaran mereka adalah legislator yang sudah tidak masuk kantor dan aktif di Dekot Manado selama

berbulan-bulan. “Dari informasi media masa, ada yang sudah tidak ikut kegiatan Dekot Manado selama berbulan-bulan. Bahkan ada yang melanggar tata tertib dengan tidak mengikuti sidang paripurna hingga 6 kali secara berturut-turut,” katanya. Baca: BK (Halaman 10)

Manado—Ketua Komisi C Dekot Manado, Morris Korah menegaskan pihaknya akan mengawal dengan ketat pergeseran anggaran dalam APBD 2014. “Jika ada pergeseran, kami siap mengawal untuk kepentingan rakyat,” kata Korah kepada wartawan, Rabu (19/2) kemarin. Korah menjelaskan, jika

GIAT WAWALI

Manado—Tugas pokok dan fungsi benar-benar dikedepankan sebagai pendamping dari Walikota Manado DR GS Vicky Lumentut. Pasalnya, pengawasan agar pelayanan ke masyarakat lebih optimal, lebih giat dilakukan sebagai Wawali Manado, DR Harley Mangindaan. Buktinya, Rabu (19/2) kemarin, seluruh SKPD di kantor Walikota di bilangan Tikala.

WAWALI Harley Mangindaan ketika melakukan pemantauan ruang kerja SKPD Pemkot Manado. SAAT hujan turun, Jl Sugiono dan Walanda Maramis digenangi air(foto: sebatas betis ortonny/sk) ang dewasa.(foto: lukman/sk)

ANGGARAN

APBD 2014 “haram” digunakan untuk Kunker Manado—Sejumlah anggota Dekot Manado mengaku takut menggunakan APBD tahun anggaran 2014 Manado. Mereka bahkan merasa haram alias tidak tepat jika APBD 2014 Manado digunakan untuk Kunjungan Kerja (Kunker) keluar daerah pada saat ini. “Takut saya gunakan APBD 2014,” aku Anggota Dekot Manado, Hengky Kawalo, Rabu (19/ 2) kemarin. Ditengah situasi Manado yang belum kondusif dan pulih pascabanjir Januari silam, Dekot menganggap penggunaan APBD 2014 saat ini sangat tidak tepat.

Pemkot Manado berinisiatif untuk melakukan pergeseran anggaran untuk menyesuaikan dengan bencana banjir Januari lalu, pihaknya akan juga memberikan masukan terkait pembenahan infrastuktur. “Kalau dari Komisi, tentu akan kami usulkan pembangunan infrastuktur yang rusak pascabanjir.

Sebab di beberapa tempat kami lihat sudah sangat mendesak dan harus segera diperbaiki,” katanya. Lanjutnya, selain jembatan dan fasilitas umum lainnya, anggaran untuk pembangunan fasilitas publik seperti jalan dan trotoar juga akan diusulkan. Baca: Dekot (Halaman 10)

KEPENDUDUKAN

Usai pantau pelayanan di SKPD, terima bantuan Kabupaten Talaud

Baca: Usai (Halaman 10)

LINGKUNGAN V KELURAHAN PAAL DUA

itu tidak akan terjadi dalam masa tanggap darurat hingga masa transisi pemulihan yang sementara ini berlangsung hingga 3 bulan kedepan. Dijelaskan GSVL, sampai saat ini bantuan yang masuk maupun keluar dari Posko Pemkot Manado diketahui secara jelas terdata dan yang pasti tersalur sesuai dengan kebutuhan bagi warga korban bencana di lapangan. Dirinya berharap kiranya hingga berakhir masa

“Tidak tepat menggunakan APBD 2014 di tengah masyarakat Manado tengah mengalami bencana dan berduka,” imbuh Anggota Dekot Manado, Franklyn Sinjal SH MH. Dikatakan Anggota Dekot Manado, Benny Parasan, APBD 2014 belum bisa berjalan karena masih harus melewati tahapan verifikasi serta penandatanganan oleh Ketua Dekot Manado. Bahkan APBD 2014 yang berkisar Rp1 triliun tersebut belum diverifikasi terlebih dahulu oleh Tim Anggaran Pemerintah Daerah (TPAD) Manado.

NOMOR TELEPON/FAX (0431) 841071, FAX: (0431) 841060)

Baca: APBD (Halaman 10)

Pedagang di pasar wajib miliki KTP Manado—PD Pasar akan terus melakukan upaya penataan pasar dimana salah satunya adalah dimana semua pedagang di sejumlah pasar tradisional di Kota Manado, wajib dilengkapi identitas resmi berupa Kartu Tanda Penduduk (KTP). Hal tersebut penting untuk pengurusan kartu pedagang dan ijin lahan. Menurut Dirut PD Pasar, Drs Didi R A S Sjafii, pedagang yang tidak miliki KTP tidak akan

diperbolehkan berjualan di pasar. “Penataan pasar terus dilakukan secara bertahap, salah satunya identitas pedagang. Untuk itu dihimbau kepada pedagang yang tidak memiliki identitas diri berupa KTP agar segera mengurus, karena salah satu syarat agar keluar kartu pedagang dan ijin lahan dimana mereka itu harus miliki KTP,” ujar Sjafii, Rabu (19/2) kemarin. Baca: Pedagang (Halaman 10)

KOPERASI & UMKM

INFRASTRUKTUR

Pardede ajak Koperasi benahi administrasi

PU diminta tuntaskan perbaikan jalan rusak

Manado—Koperasi yang dinilai tidak aktif lagi melakukan kegiatan, dipastikan akan dibubarkan oleh Dinas Koperasi dan UMKM Kota Manado. Pasalnya, menurut Kadis Koperasi dan UMKM Kota Manado, Drs Panosor Pardede, dari sekitar 896 koperasi yang terdaftar di kota Manado, dianggap aktif atau yang telah melakukan rapat anggota tahunan (RAT) tinggal 446. “Jadi yang tidak lagi aktif akan dibubarkan secara bertahap jika mereka tidak lagi bisa dibina atau diaktifkan. Ini program diskop supaya jangan hanya karena

ada bantuan, baru koperasikoperasi itu menjamur. Kita juga akan lebih selektif dalam menerbitkan SK pembentukan koperasi,” tegas Pardede Rabu (19/2) kemarin. Disatu sisi, Pardede juga menghimbau agar koperasi yang aktif bisa benahi administrasi, karena ini juga terkait dengan pemberian bantuan pendidikan dan pelatihan serta akan diarahkan mendapatkan bantuan modal dari pemerintah pusat berupa bantuan sosial dan dana bergulir. Baca: Pardede (Halaman 10)

Manado—Dinas Pekerjaan Umum (PU) Kota Manado diminta menuntaskan perbaikan jalan rusak yang masih terlantar akibat bencana banjir bandang beberaa waktu lalu. Ini menyusul pengeluhan sejumlah warga yang disampaikan kepada personil Dekot Manado, Syarifudin Saafa. “Ada sejumlah warga yang mengeluh soal belum tuntasnya proyek perbaikan jalan rusak di Singkil. Mereka mengadu kepada saya dan meminta untuk turun langsung mengecek jalan tersebut. Setelah dicek, memang benar

demikian. Ada beberapa titik jalan di wilayah Singkil yang belum dituntaskan,” kata Saafa, Rabu (19/2) kemarin. Untuk itu dirinya meminta pihak PU Kota Manado untuk segera membereskan tugas yang belum selesai tersebut. “Memang selama ini, PU sudah bertindak sangat aktif sekali dalam memperbaiki jalan yang rusak. Kiranya ke depan nanti, hal ini lebih dimaksimalkan lagi, bukan hanya di wilayah Singkil saja tapi di seluruh pelosok Kota Manado,” tandasnya.(dede)

KUNJUNGI www.swarakita-manado.com & www.swaramanado-online.com


IBUKOTA

KAMIS, 20 FEBRUARI 2014

10

SOROTAN Warga Bailang minta Camat Bunaken jangan asal lakukan pergantian Pala

Warga keluhkan lurah Ranomuut

SUNGGUH malang nasib yang dialami oleh salah seorang kepala lingkungan V di Kelurahan Bailang Kecamatan Bunaken. Pasalnya, menurut keterangan dari beberapa warga, bahwa kepala lingkungan tersebut secepatnya akan dilakukan pergantian karena kesalahan pengiriman SMS yang ditujukan kepada Camat Bunaken pada waktu lalu. Hal tersebut sebagaimana yang dituding oleh warga lingkungan sekitar yang diketahui bernama Roman ini. Menurut dirinya, pergantian pala di lingkungannya tidak sesuai prosedur yang berlaku, karena adanya kesalahan salah mengirimkan isi pesan singkat (SMS) melalui hanphone seluler, ternyata ditujukan kepada kerabatnya dan malah terkirim ke pimpinannya di Kecamatan. “Seharusnya kesalaham ini harus di maklumi oleh seorang Camat Bunaken, bukan dijadikan dendam lalu direncanakan untuk diberhentikan jadi pala. Apalagi pala sudah besar hati mau meminta maaf kepada Camat atas kesalahan pengiriman pesan singkat tersebut, jadi kami minta sudah sewajarnya Camat Bunaken jangan asal main ganti kepala lingkungan V ini seenaknya begitu saja,” ungkapnya. Dari hasil konfirmasi yang diperoleh dari Lurah Bailang, Dekky S Foke menjelaskan, soal pergantian pala tersebut sudah sangat prosedural karena dinilai dari kredibilitas kerjanya, tanggung jawab serta loyalitas di kantor dan lingkungannya sudah mulai menurun. “Soal pergantian pala V, saya menilai yang bersangkutan mulai menurun kinerjanya, baik itu di kantor maupun di lingkungan, sehingga proses usulan pergantian sewajarnya dilakukan agar peningkatan pelayanan di Kelurahan Bailang ini terus bisa di jalankan dengan maksimal,” terangnya. Sementara itu, saat dimintai konfirmasi kepada Camat Bunaken melalui via handphone di nomor 082195535xxx, camat tersebut enggan mengomntari karena HP tidak pernah dijawab. Bahkan isi pesan singkat pun dari wartawan media harian ini diabaikannya.(elha)

Terkait bantuan bencana yang sampai saat ini belum diterima korban banjir

Pardede ... Dari Halaman 9 Disatu sisi, langkah menghidupkan kembali koperasi itu menurut Pardede, Diskop dan UMKM Manado mengacuh pada UndangUndang Nomor 17 tahun 2012 yang didalamnya mengatur pembagian 4 jenis koperasi. “4 jenis koperasi itu, seperti koperasi simpan pinjam, produksi, konsumen dan jasa. Ini adalah amanat undang undang yang sedang getol disosialisasikan. Nah akan hal itu, pengurus koperasi bisa mengubah badan hukum dan ADRT sesuai jenis koperasi tersebut. Mekanismenya, pembentukan koperasi harus menyurat ke dinas agar mendapatkan penyuluhan dan pembentukan koperasi, karena hal itu akan menjadi dasar menjadi badan hukum,” ungkapnya. Setelah itu, lanjutnya, Koperasi akan keluarkan SK pengesahan badan hukum atas nama Menteri Koperasi oleh kadis. “Sementara notaris terbitkan akte badan hukum. Tapi notaris tersebut yang ditunjuk Kementerian Hukum dan HAM serta Kementerian Koperasi, bukan semua notaris,” tandas Pardede.(teem)

Lakukan ... Dari Halaman 9 Kepada Swara Kita, Rabu (19/2) kemarin, dirinya mengakui masih banyak program pembangunan yang harus lebih ditingkatkan di wilayahnya, apalagi sudah berbicara tentang kepentingan masyarakat umum. Sehingga lewat musrembang yang akan di gelar nantinya, program prioritas yang sudah menjadi kesepakatan bersama akan diusulkan lewat Badan Perencanaan Pembangunan Daerah (Bappeda) Kota Manado dengan harapan usulan program yang diprioritaskan tersebut segera direalisasikan pengerjaannya. “Memang harapan saya sendiri, infrastruktur seperti jalan, tanggul dan sarana saluran air ini harus di prioritaskan mengingat banyak penerima manfaat bagi masyarakat umum menjadi pertimbangan kalau usulan ini harus terealisasi secepatnya,” ujarnya.(elha)

Tidak ... Dari Halaman 9 “Sebenarnya sudah ada beberapa kepala lingkungan yang saya nilai soal kinerja dan tanggungjawabnya belum sesuai harapan yang diinginkan, baik saya sendiri sebagai Lurah bahkan Camat. Oleh sebab itu, penilain terus saya lakukan agar bisa lebih jelas pengusulan pergantiannya ke kecamatan sebagai data laporan. Namun sejauh ini saya masih memberikan kesempatan. Tapi kalau tidak ada perubahan, maka sesuai perwako, Lurah berhak mengusulkan pergantian kepala lingkungan dimana itu akan segera saya lakukan,” tegasnya. Oleh sebab itu dirinya mengharapkan peningkatan kerja oleh setiap kepala lingkungan harus segera dilakukan terlebih pada soal komunikasi.(elha)

Prioritaskan ... Dari Halaman 9 Lanjut diharapkan Mantiri, kalau sarana umum yang sudah selesai dikerjakan itu, terlebih soal jembatan kecil, agar dapat dirasakan manfaatnya oleh warga sekitar sehingga fasilitas tersebut dapat dijaga bersama untuk kepentingan banyak orang. “Jembatan yang kami bangun merupakan jalan penghubung dengan lingkungan IV, sehingga hal ini sudah tentu sangat berguna bagi banyak warga. Namun harapan saya kalau fasilitas tersebut kiranya bisa di jaga bersama-sama agar fungsi serta manfaatnya bisa dirasakan panjang nantinya,” tuturnya.(elha)

BERITA KEHILANGAN BPKB Nama Pemilik: Alamat: Merek/Model: Tahun Pembuatan: Tahun Perakitan: Isi Silinder: Warna: Nomor Rangka/NIK: Nomor BPKB: Hubungi Bert Makalew:

Drs P. Prayitno Kel Bumi Beringin Link V Manado Light Bus 1987 1987 970 CC Merah SL410-222252 6827281.S 081340063666

KEBERSIHAN pasar tradisional menjadi tanggungjawab dari pedagang.(foto: dok/sk)

PD PASAR

Setiap pedagang pasar wajib jaga kebersihan Manado—Banyaknya keluhan masyarakat terlebih konsumen akan masalah sampah di dalam pasar, maka para pedagang diwajibkan menjaga kebersihan dengan memiliki keranjang sampah. Demikian dikatakan Direktur Utama (Dirut) PD Pasar Manado, Drs Didi RAS Sjafii, Rabu (19/2) kemarin, di ruang kerjanya. “Ini agar

para pedagang bisa tertib sehingga sampah tidak berserakan dan guna mempermudah petugas untuk mengangkut sampah. Kan sudah ada surat edaran Perda soal buang sampah. Saya minta pedagang di pasar wajib jaga kebersihan dengan memiliki keranjang sampah. Keranjang ini tidak kami siapkan, dan itu

menjadi tanggungjawab pedagang agar mereka bisa menjaganya supaya tidak hilang,” terang Sjafii. Lanjut dikatakannya, bahwa armada sampah yang melayani pasar tradisional hanya 4 unit, namun yang berfungsi baik tinggal 2 unit. “Kami akan lebih mengoptimalkan dengan baik dan petugas juga dapat

bekerja dengan lancar dimana jika dibantu oleh pedagang dalam menjaga kebersihan. Selain itu jika pasar bersih, akan berdampak positif pada jualan pedagang. Saya himbau mari kita jaga kebersihan di lingkungan kita sendiri,” tandas mantan personil Dekot Manado ini.(teem)

Manado—Lagi-lagi soal kejelasan penyaluran sumbangan dikeluhkan warga korban banjir. Jika sebelumnya dikeluhkan oleh warga di Kelurahan Dendengan Dalam kepada salah seorang oknum kepala lingkungan, hal serupa terjadi di Kelurahan Ranomuut. Hal tersebut dikatakan oleh salah seorang warga di salah satu lingkungan di Kelurahan Ranomuut bahwa sudah beberapa minggu ini, dirinya bersama warga lainnya sebagai korban bencana banjir sudah tidak lagi menerima bantuan berupa makanan dari pihak Kelurahan. “Sebenarnya kami tidak mempersoalkan berapa banyak makanan yang kami akan terima, namun terpenting kami bisa makan walaupun hanya ala kadarnya saja. Apalagi sementara ini kami sedang melakukan perbaikan rumah masingmasing dengan biaya yang pas-pasan,” terangnya yang tak mau namanya dikorankan, Rabu (19/2) kemarin. Lurah Ranomuut, Mercy Pongoh saat dikonfirmasi lewat handphone selulernya mengatakan, kalau dirinya sudah cukup gerah dengan tudingan yang dilontarkan oleh warganya soal penyaluran sumbangan. Tak heran Lurah berparas cantik itu sedikit marah. “Soal ini sudah saya ketahui sejak beberapa hari lalu. Saya sendiri juga sudah memperkirakan ada warga yang akan memprovokasi soal bantuan ini. Namun perlu diketahui, sejauh ini saya dan kepala lingkungan sering melakukan penyaluran sumbangan kepada warga korban banjir secara rutin. Hanya saja sudah beberapa minggu berjalan ini tidak ada lagi sumbangan yang masuk di kantor kelurahan Ranomuut sampai dengan saat ini,” terangnya.(elha)

Walikota ... Dari Halaman 9 Terkait seputar pertanggungjawaban semua bantuan yang

masuk dan keluar, dirinya telah mewanti-wanti dan mengingatkan kepada

seluruh SKPD maupun pihak kecamatan hingga Kelurahan jika ada yang

BK ... Dari Halaman 9 Lasut sendiri ketika diminta untuk membuka ke publik siapa-siapa saja yang malas kantor, dirinya belum bisa membeberkannya. Dirinya beralasan masih dalam tahap pengumpulan informasi dan bukti. “Media masa tentu sudah tahu siap-siapa mereka. Tapi kami harus berdasarkan data dan bukti dulu baru

buka ke publik agar tidak dibilang asal tuduh saja,” pungkasnya, meski diakuinya saat ini masih sulit untuk mendapatkan data karena kondisi kantor Dekot Manado yang porak poranda pascabanjir Januari silam. Ditambahkan oleh Anggota BK Dekot Manado, Widjajanto Patonti, pihaknya tidak akan segan

untuk memanggil jika ada legislator yang malas masuk kantor. “Sesuai dengan mekanisme kami harus mengklarifikasi dan menanyakan alasan tidak masuk kantor dan tak mengikuti kegiatan kantor. Jika memang sudah melanggar aturan, maka kami bisa merekomendasikan pemberian sanksi,” katanya.(dede)

ingin bermain-main dengan bantuan yang ada, maka bersiap-siaplah untuk mempertanggungjawabkannya ke masyarakat terlebih Khusus kepada yang Maha

kekurangan ini tidak menurunkan semangat memberikan yang terbaik bagi masyarakat,” terang Wawali. Wawali sendiri melakukan pemantauan pelayanan di kantor BP2T, Diskominfo, Bappeda dan Poliklinik Pemkot Manado. Kepala BP2T Herke Tulenan menjelaskan, sejak pascabencana kami tetap melayani warga terkait perizinan. “Izin gangguan (HO) telah diterbitkan 47, UPL/UKL 1, SPPL 1, rekomendasi paspor 3, LPK 1, IMB 4, IUJK 9, izin trayek 16, SIUP 40, izin usaha industri 1, TDP 20, PDG 1, SIUP minuman beralkohol 2 dan SITU 7,” urai Tulenan. Usai itu, Wawali ikut melakukan pemantauan lift

pemkot yang telah berubah fungsi sebagai tempat sampah. Akan hal itu, Wawali berharap agar sarana yang belum difungsikan tersebut agar tidak digunakan seenaknya. “Jaga kebersihan dari dalam diri kita sendiri dan terus kawal kondisi kebersihan di dalam kantor pemkot. Tempat sampah telah disiapkan jadi saya himbau untuk kerjasamannya untuk mengawal kebersihan,” tegas Wawali. Lepas pemantauan tersebut, Wawali pun menerima bantuan secara simbolis dari KORPRI Kabupaten Talaut dengan bantuan 10 karung pakaian layak pakai, serta uang Rp49,500,000 yang juga pada saat ini diserahkan langsung ke warga Ternate

“Jembatan yang putus seperti di Dendengan dan Paal 4 itu harus diprioritaskan di bangun karena sudah sangat mendesak. Nantinya akan diikuti juga dengan pembangunan jalan dan infrastuktur lainnya,” Tanjung. “Bantuan ini tentunya sangat membantu warga korban bencana. Atas nama Walikota dan Wawali dan masyarakat kota Manado menghaturkan terima kasih atas perhatian dari pemkab Talaut. Untuk penyerahan bantuan kami telah terima secara simbolis dan Pemkab Talaut sediri yang serahkan bantuan tersebut langsung ke warga korban di Ternate Tanjung. Sekali lagi kami ucapkan terima kasih atas bantuannya,” ungkap Wawali yang didampingi Asisten 2 Rum Usulu, Kadisnaker Atto Bulo dan Kadisperindag Franny Sirang di pos komando kantor Pemkot Manado kemarin.(teem)

Spk Distributor IT CENTRE Manado IT Centre Lantai 5 Blok F No.09 Telp 0431-8043454

Pemberian Dana Tanpa Jaminan Sampai 300 Juta/7 Hari. Bunga 1,69%/Bulan. Pencairan 7 Hari. Lama Pinjaman 3 s/d 5 Tahun. Bagi Pemilik Kartu Kredit yang sudah dimiliki selama 1,5 Thn (Pencairan 3xLimit/Plafon Kartu Kredit Cair dalam 5 Hari) Bagi Pemilik KPR/Leasing Rumah/Kios/Ruko/Tanah yang sudah berjalan 6x Cicilan. pencairan 25% dari Nominal SPKU Anggunan, Cair dalam 7 Hari. Persyaratan: Hanya Foto Copy KTP, buku Tabungan bagian muka, NPWP, SPK, Kartu Kredit

BERGABU

NGLAH

Segala Kebutuhan Anda Adalah Pelayanan Kami Kami Ada Dan Anda Bisa

Kembangkan Kebutuhan Anda dan Usaha Anda Demi Masa Depan yang Lebih Baik

HP 0823 4644 0972 (IVON) HP 0853 4414 4999 (HAN)

jawab. “Jangan kita bersenang-senang diatas penderitaan orang lain, karena hukum tabur tuai pasti berlaku nantinya,” tegas Lumentut mengingatkan.(dede)

Dekot ... Dari Halaman 9

Usai ... Dari Halaman 9 Yang bersentuhan langsung dengan pelayanan ke masyarakat dipantau Wawali sembari memberikan dorongan meski dalam kondisi minimnya dukungan peralatan seperti kursi, meja dan perangkat komputer. Disela-sela pemantaua Wawali menyebutkan, pelayanan ke masyarakat memang menjadi utama pemerintah seperti harapan Walikota Manado. Pascabanjir bandang lalu, kantor Pemkot yang ikut terdampak terus terang belum kembali ke kondisi semula, tapi tetap pelayanan tetap diupayakan. “Peralatan pendukung pelayanan memang kurang, tapi saya melihat SKPD tetap berupaya memberikan yang terbaik. Saya harapkan

Kuasa Tuhan. Karena yang pasti, hukum tabur tuai akan terjadi jika bantuan untuk kemanusiaan tersebut disalahkangunakan oleh oknum-oknum yang tak bertanggung

KAMI ADA DAN ANDA BISA Berlaku Area: Sulut-Sulteng-Sulsel

imbuh ketua komisi yang m e m b i d a n g i pembangunan ini. Senada, Anggota Komisi C Dekot Manado, Risal Dali menambahkan, Pemkot Manado harus segera memprioritaskan pembangunan infrastuktur

di kawasan yang sangat parah diterjang bencana banjir. “Kalau mau jujur di daerah Paal 4 dan Singkil itu sangat parah. Saya berharap ada perhatian serius dari pemerintah,” kuncinya.(dede)

Pedagang ... Dari Halaman 9 Lanjut dikatakan, jika dalam pendataan nantinya ada pedagang yang tidak miliki KTP, maka tidak akan diijinkan berdagang di pasar itu. “Jika dalam pendataan nanti kedapatan tidak punya KTP, maka konsekuensinya tidak

diijinkan berdagang,” tegas Dirut sambil menambahkan agar para pedagang yang identitas jelas dan berkeinginan untuk berdagang, mendapat kesempatan menempati lahan juga guna untuk tertib adminstrasi.(teem)

APBD ... Dari Halaman 9 Dan Badan Anggaran (Banggar) Dekot Manado, berdasarkan hasil dan catatan dalam konsultasi ke Pemprov Sulut. “APBD 2014 belum sah dijalankan. Masih ada tahapan pembahasan memverifikasi catatancatatan dari pihak pemprov bersama Banggar dan TAPD pemkot, setelah itu

baru kemudian ditandatangani oleh Ketua Dekot barulah APBD dinyatakan sah dan bisa dijalankan,” jelasnya. Seperti diketahui sejumlah Anggota Dekot Manado mulai menantinantikan APBD 2014 untuk melakukan beberapa agenda Kunker keluar daerah.(dede)

SEDOT WC SEDOT WC (TINJA) WC TERSUMBAT Hubungi

0813 5604 0118 0823 4906 4118 Anda butuh pupuk organik? Kami berikan

GRATIS...


TOTABUAN

BOLMONG, KOTAMOBAGU, BOLMUT BOLTIM, BOLSEL KAMIS, 20 FEBRUARI 2014

11

Bola panas Rp12 M mulai bergulir

KOTAMOBAGU JAMKESMAS

Masyarakat siap terima layanan program kesehatan MESKI belum menikmati manfaat program kesehatan pemerintah, Namun saat ini masyarakat Kotamobagu mulai menerima kartu jaminan kesehatan masyarakat (Jamkesmas). Seperti halnya terlihat di Kecamatan Kotamobagu Barat. Lurah Gogagoman, Mahmud Soleman Msi menjelaskan, bahwa penerima Jamkesmas di Kelurahan Goagoman misalnya mencapai 2 ribuan lebih, meski ia sendiri belum bisa memastikan jumlah penerima untuk tahap kedua pada tahun 2014 ini. “Untuk tahun 2013 ada 2.575 penerima Jamkesmas. Posisi awal tahun 2014 ini jumlah penerima belum rampung dan mudah-mudahan warga yang berhak menerima bisa terdaftar,” katanya. Untuk itu, Mahmud berharap, dengan adanya program kesehatan tersebut, masyarakat di Kelurahan Gogagoman bisa dimudahkan dari biaya kesehatan yang selama ini menjadi masalah dan keluhan warga. Baca: Masyarakat (Halaman 12)

BOLMONG TENAGA MEDIS

Bolmong masih krisis bidan SEDIKITNYA 200 desa/kelurahan di 15 Kecamatan yang tersebar di Kabupaten Bolmong masih kekurangan tenaga bidan. Rekruitman untuk PNS mendatang pun sepertinya bakal di prioritaskan bagi tenaga medic. Hal itu seperti dikatakan Kepala Dinas (Kadis) Kesehatan Bolmong, Drg Rudiawan, bahwa kekurangan untuk tenaga medis sangat dibutuhkan untuk penempatan di setiap desa. “Daerah kita masih sangat kekurangan tenaga bidan untuk ditempatkan di desa-desa yang ada,’’ ungkap Rudiawan Rabu (19/2) kemarin. Menurutnya, salah satu kendala yang dihadapi adalah kurangnya anggaran yang diplot untuk memenuhi kebutuhan bidan di desa. Meski begitu, pihaknya tetap optimis ke depan program 1 desa satu bidan akan terealisasi. “Kami sudah koordinasikan dengan Badan Kepegawaian Daerah (BKD) untuk dibuka penerimaan tenaga bidan. Permasalahan yang paling mendasar adalah menyangkut anggaran idealnya 1 desa miliki 1 orang bidan,” pungkasnya.(try26)

Tim Tipikor Polres mulai “geledah” Disperindag Lolak—Keseriusan Polres Bolmong menyeli-diki dugaan penyelewengan dana Rp12 miliar yang tidak tertata di APBD 2013, mulai terlihat. Ini setelah tim tindak pidana korupsi (Tipikor) Polres memeriksa sejumlah pejabat di salah satu Satuan Kerja Perangkat Daerah (SKPD) yakni Dinas Perindustrian dan Perdagangan (Disperindag), Rabu (19/2) kemarin. Salah satu sumber membeberkan bahwa polres

sudah turun melakukan sidak ke SKPD tertentu. “Ada 4 penyidik tipikor yang sementara menyelidiki sejumlah pejabat di Disperindag,” kata sumber di Polres Bolmong, Selasa (19/2) kemarin. Bahkan dikabarkan, para pejabat di Disperindag mulai dicecar penyidik tipikor sejak pukul 10.30 Wita di Lolak. Saat dikonfirmasi, Kepala Disperindag George Tanor membenarkan pemeriksaan tersebut. Sayangnya saat penyidikan

dilakukan, Tanor tidak berada di tempat. “Memang benar, ada pemeriksaan di kantor. Tapi saya sekarang berada di Jakarta,” kata Tanor saat dikonfirmasi melalui telepon selulernya, kemarin. Menurutnya, pejabat Disperindag yang diperiksa diantaranya sekretaris Disperindag Ir Patra Mokoginta selaku Pejabat Penanggung Jawab Teknis Kegiatan (PPTK) dan bendahara Aisya Palima sebagai PPK. Aisya

ANGGARAN

baru saja dilantik menjadi Kabid Perindustrian di instansi tersebut. Diketahui, berdasarkan bukti pencairan sebesar Rp109 juta dari kasus Rp12 miliar, terdapat 4 kali pencairan dari dana itu dengan waktu berbeda, terhitung mulai 11 Maret 2013 hingga 21 Maret 2013. Bukti pencairan itu juga diperkuat dengan surat pernyataan yang ditandatangani langsung George Tanor. Baca: Bola (Halaman 12)

FUNGSI PENGAWASAN

Disiplin PNS kembali dinilai Lolak—Wakil Bupati Bolmong Yanny Ronny Tuuk STh kembali menegaskan, agar seluruh Pegawai Negeri Sipil (PNS) dapat meningkatkan kinerjanya pada pertengahan triwulan I tahun ini. Dimana sebagai Wakil Bupati, Tuuk mulai melakukan fungsi pengawasannya terhadap kinerja para PNS lingkup Pemkab Bolmong. “Tahun ini ada begitu banyak program pemerintah kabupaten yang harus dituntaskan. Untuk itu saya harapkan pegawai harus meningkatkan kinerjanya. Jangan le-ngah apalagi tidak disiplin,” terang wabup Tuuk, Selasa (19/2) kemarin. Menurutnya, kinerja pegawai sangatlah menentukan keberhasilan pembangunan dan pelayanan di Kabupaten Bolmong. Baca: Disiplin (Halaman 12)

Triwulan 1 siap dicairkan Kotamobagu—Meski belum ada kepastian kapan Anggaran Pendapatan dan Belanja Daerah (APBD) tahun 2014 bisa dijalankan, namun sepertinya, pihak Pemkot Kotamobagu sudah akan mulai melakukan proses pencairan. Hal ini terbukti setelah ada informasi dari Dinas Pendapatan Pengelolaan Keuangan dan Aset Daerah (DPPKAD) Kotamobagu. Itu seperti yang disampaikan Kepala Bagian (Kabag) Hubungan Masyarakat (Humas) Pemkot Kotamobagu, Hj Sitty Rafiqa Bora SE. Menu-

SITTY Rafiqa Bora.

rutnya, informasi terkait proses pencarian sudah disampaikan ke pihaknya oleh Dinas yang berkompeten untuk masalah tersebut. Baca: Triwulan (Halaman 12)

BATAS BOLSEL - BOLTIM

Dicabut orang tak bertanggungjawab

WAKIL Bupati mulai melakukan fungsi pengawasannya terhadap kinerja para PNS lingkup Pemkab Bolmong.(foto: ist)

Molibagu—Satu patok perbatasan yang dinamakan dengan Pilar Batas Utama (PBU) 006 yang merupakan batas dua wilayah antara Bolaang Mongondow Selatan dan Bolaang Mongondow Timur, hilang dicabut orang tak bertanggung jawab. Tidak diketahui siapa oknum yang telah menghilangkan tapal batas tersebut. Terletak diposisi 00 derajat 30’55,6236" LU/ 124 derajat 27’38,8728" BT patok tersebut, ditancapkan sesuai dengan hasil kesepakatan kedua belah

HARUMKAN NAMA BOLTIM DI KANCAH NASIONAL

pihak. Pemerintah Bolsel saat ini sementara menyelidiki siapa pelaku yang telah mencabut tapal batas tersebut. Kepala Bagian Tata Pemerintahan Daerah setda Bolsel Toutje Mayulu saat dikonfirmasi, Rabu (19/2) kemarin, mengatakan, patok yang ditancapkan pada perbatasan antara ke dua daerah tersebut sudah menjadi keputusan yang disepakati bersama dengan penandatanganan kedua belah pihak antara Boltim dan Bolsel.

Landjar berikan apresiasi Karateka Muda Boltim peraih medali SBY CUP SETELAH bertanding pada piala Presiden Susilo Bambang Yudhono (SBY) Karate CUP, di Jakarta beberapa hari yang lalu, dan meraih tiga medali emas satu perak dan tiga perunggu. Rabu (19/2) kemarin, Bupati Boltim Sehan Landjar, menerima dan

memberikan penghargaan serta apresiasi kepada para karateka muda Boltim, di gedung Inde Do’u lantai tiga kantor Bupati Boltim. Bupati Sehan Landjar mengatakan, prestasi yang diraih oleh karateka muda, di kanca Nasional adalah prestasi yang

sangat membanggakan bagi Kabupaten Boltim. “Waktu saya di telpon oleh pelatih dan Kantor Pemudah Olahraga (Kanpora) Boltim, saya pikir hanya perkenalan anak-anak Boltim daja. Tapi tanpa diduga mereka meraik prestasi yang membanggakan, yakni meraih tiga medali emasi satu perak dan tiga perunggu. Untuk itu, harapan Pemerintah kedepan, untuk karateka harus ditangi secara baik, “ kata Landjar. Lanjut Landjar, dan kepada dinas yang terkait, harus ada perhatian, karena anak-anak Boltim, memiliki bakat tidak hanya di bidang seni saja. “Khusus untuk bidang karate, akan dibuatkan tempat latihan, dan tempatnya di rencanakan di Ibu Kota Tutuyan dan Modayag. Jadi kepada Kanpora, atau dinas terkait, harap dapat memperhatikan hal ini, dan pesan terakhir kepada para karateka muda, untuk lebih meningkatkan kedisiplinan, “ harap Landjar.(*)

Baca: Dicabut (Halaman 12)


TOTABUAN

Masyarakat ... Dari Halaman 11 “Jumlah penduduk kami ada sekitar 16.738 jiwa untuk Kepala keluarga 4.850,” tutupnya. Sama halnya juga yang terjadi di Kelurahan Mogolaing, Kepala RT 10 Hi Suandi Momintan menyampaikan bahwa kartu Jamkesmas sebagian sudah dikantongi warganya sejak akhir tahun 2013 kemarin. Bahkan masyarakatnya sudah mulai didata kembali untuk bisa diusulkan. “Belum lama ini lurah sudah menghadiri pertemuan dengan Dinas Kesehatan di kantor kecamatan, kami tinggal menunggu,” katanya saat bersua di kantor Kelurahan Mogolaing pekan lalu. Akan hal ini pun, Kepala Dinas Kesehatan Kotamobagu, Dr Salmon Helweldery menjelaskan, bahwa program tersebut sesungguhnya termasuk program pemerintah pusat yang tengah diupayakan berada di tengah masyarakat. “Kami upayakan pelayanan maksimal dengan program Jamkesmas tersebut,” ujar Salmon.(try26)

BOLMONG, KOTAMOBAGU, BOLMUT BOLTIM, BOLSEL KAMIS, 20 FEBRUARI 2014

Penambang emas mulai duduki lokasi tambang ESDM Boltim tak larang ada pertambangan tradisional

Lantaran, pegawai adalah tulang punggung dan maskot pemerintahan. “Jika citra pegawai buruk di mata masyarakat maka mengambarkan kinerja pemerintahan. Sebab itu, saya mengajak mari samasama kita tingkatkan kinerja kita. Apalagi sekarng sudah pertengahan triwulan I,” tandasnya. Melanjutkan bahwa, selama ini kedisiplinan PNS di jajaran Pemkab Bolmong masih memperhatinkan dan itu semua perlu ditingkatkan lagi.(try26)

Dicabut ... Dari Halaman 11

Triwulan ... Dari Halaman 11 “Sudah ada signal dari DPPKAD mempersiapkan kelengkapan berkas untuk mencairkan anggaran triwulan satu,” terang Rafika, Rabu (19/2) kemarin. Untuk itu, pihaknya mulai bergegas mempersiapkan segalanya guna menunjang program kerja yang telah tersusun pada anggaran triwulan pertama tersebut. Sayangnya dirinya belum tahu apakah informasi tersebut sudah sampai kepada instansi yang lainnya atau belum. “Anggaran sudah bisa jalan,” terangnya. Kepala DPPKAD Kotamobagu, Abdullah Mokoginta ketika dikonfirmasi membenarkan bahwa adanya informasi tersebut sehingga untuk mempersiapkan segala kelengkapan berkas pencairan harapnya sudah dilakukan. “Kami sudah informasikan, kita sama-sama menunggu, tapi untuk triwulan satu ini sudah bisa kita persiapkan,” jelasnya.(try26)

KARNAVAL KAMPANYE

KPU Bolsel terus lakukan persiapkan

Disiplin ... Dari Halaman 11

“31 Desember 2013, kita sudah menandatangani kesepakatan bersama, ada oknum lain yang mencabut patok tersebut,” kata Toutje. Untuk tindak lanjut yang dilakukan oleh pemerintah setempat melalui Tapem sudah menyurat langsung ke camat Pinolosian Timur dan Sangadi Posilagon untuk menyelidiki siapa pelaku yang telah mencabut tapal batas tersebut. “Surat sudah kami turunkan ke camat dan sangadi,” ungkap Toutje. Dikatakannya pula, bahwa penempatan tapal batas tersebut sudah sesuai dengan Peta Rupa Bumi (PRB) dan sesuai dengan Undang-Undang (UU) Nomor 30 tahun 2008 tentang pemekaran wilayah Bolmong Selatan. Penegasan Bupati juga disampaikannya belum lama ini, bahwa batas wilayah Bolsel-Boltim masih perlu diperjelas kembali untuk sejak dicabutnya patok batas tersebut oleh oknum tidak jelas. “Coba cari tahu siapa pelaku tersebut,” tegas Mayulu. Toutje juga menambahkan pihaknya secepatnya akan menyurat kembali ke Pemkab Boltim untuk memberitahukan yang sudah terjadi tersebut. “Kami nanti akan menyurat juga biar mereka juga mengetahuinya,” tukasnya.(try29)

12

RATUSAN warga dari dua desa yang berprofesi sebagai penambang emas tradisional, kini mulai menduduki lokasi.(foto: ist)

Kotabunan—PT Arafura Surya Alam (ASA) pemilik Izin Usaha Pertambangan (IUP) lokasi Benteng dan Panang, bakal tidak akan produksi karena mendapat menolakan keras dari warga Kotabunan dan Bulawan. Pasalnya, ratusan warga dari dua desa tersebut yang berprofesi sebagai penambang emas tradisional, kini mulai menduduki lokasi. Bahkan dari pantaun harian ini, lokasi emas

terbesar di wilayah Kotabunan ini, sudah ramai dengan para penambang. Tidak hanya warga Kotabunan dan Bulawan saja, tapi juga penambang dari luar daerah. Menurut sejumlah penambang, meskipun pihak perusahan yakni PT ASA sudah memiliki IUP dari Pemkab Boltim, namun warga terutama para penambang tetap menolak akan kehadiran perusahan. “Sejak dulu, lokasi

Benteng adalah lokasi tambang rakyat, jadi kalau PT ASA masuk dan mengeruk emas di lokasi ini, kami tetap menolak dan tidak mau akan ada perusahan mengambil kekayaan milik warga Kotabunan-Bulawan,” tegas salah satu penambang, Tong Budiman. Kepala Dinas Energi dan Sumber Daya Mineral (ESDM) Pemkab Boltim, Ir Jamaluddin ketika dikonfirmasi, Rabu (19/2)

kemarin, mengatakan, pemerintah tidak pernah melarang warga melakukan penambangan emas di lokasi Benteng dan Panang, yang saat sudah menjadi lokasi IUP-nya PT ASA. “Selama perusahan belum masuk, warga masih bisa bertambang, tapi jika perusahan sudah mulai produksi, mau tak mau warga tetap harus menerima kehadiran pihak PT ASA, “ terang Jamaluddin.(efel)

sebesar 5% dimunculkan dan tertata dalam Rencana Kerja Anggaran Perubahan (RKAP) dan Daftar Penggunaan

Anggaran (DPA) pada tahun anggaran 2013. Dalam surat pernyataan itu juga tercantum, tidak akan lagi

Molibagu—Komisi Pemilihan Umum Daerah (KPUD) Kabupaten Bolsel menjelang pelaksanaan karnaval awal bulan mendatang, mulai mempersiapkan segala hal termasuk penyediaan tempat pelaksanaan dengan mengakomodir seluruh partai politik serta para Caleg dan elemen masyarakat lainnya. Dalam mempersiapkannya KPUD Bolsel melakukan rapat bersama dengan seluruh PPK, PPS serta Partai politik di kantor KPUD setempat, Rabu (19/2) kemarin. Ketua KPUD Bolsel Zulkarnain Kamaru mengatakan untuk pelaksanaan karnaval oleh KPUD, sebagai tanda mengawali penyelenggaraan kampanye, diperlukan persiapan yang matang untuk menyukseskan acara tersebut. “Banyak agenda yang kita lakukan dalam perayaan karnaval itu, jadi kita masih butuh persiapan yang sangat matang demi terselenggaranya acara dimaksud,” kata Kamaru. Selain itu ketersediaan fasilitas yang dipersiapkan dalam pelaksanaan tersebut, menurut Kamaru harus benar-benar matang agar dalam pelaksanaannya nanti tidaka ada kendala yang nantinya akan terjadi. “Kalau acaranya sukses tentu kita juga akan bangga, sehingga persiapannya harus benar-benar dimatangkan dari sekarang,” tegas Kamaru. Sama halnya juga yang dikatakan oleh Ketua Devisi Humas KPU Bolsel Mishart Manoppo mengatakan, penyelenggaraan karnaval tersebut nantinya akan berbarengan dengan penyelenggaraan kampanye damai yang turut serta dihadiri oleh seluruh partai politik serta aparat penegak hukum. “Kondisinya harus benar-benar kondusif, jangan sampai pelaksanaannya blunder. Dari persediaan tempat juga harus kita seleksi dengan baik dimana tempat tersebut bisa ditontonton oleh seluruh masyarakat, minimal kita lakukan di lapangan sepak bola,” ujarnya.(try29)

Bola ... Dari Halaman 11 Pada pernyataan itu terdapat kegiatan dianggaran Rp109 juta lebih itu untuk pemeliharaan proyek

pembangunan gudang, penyimpanan barang komoditi 5%. Kegiatan pemeliharaan

mencairkan dana tersebut karena sudah dicairkan lebih dulu pada 11 Maret 2013, padahal tidak

dianggarkan di APBD 2013 induk, tapi dimunculkan pada APBDP 2013.(try26)


MINAESA

MINAHASA, TOMOHON, MINUT, MINSEL, MITRA BITUNG KAMIS, 20 FEBRUARI 2014

13

OLAHRAGA MASYARAKAT

MINAHASA

Ricky Wullur Cup dapat sambutan antusias dari masyarakat Mitra

ADD

Setiap desa naik Rp10 juta BADAN Pemberdayaan Masyarakat dan Pemerintahan Desa (BPMPD) Minahasa, saat ini telah menyediakan anggaran untuk Alokasi Dana Desa (ADD) tahun 2014 sebesar Rp15,8 miliar. Demikian dikatakan Kepala BPMPD Kabupaten Minahasa, Jeffry Sumendap Sajow SH kepada sejumlah wartawan. “Total ADD ini mengalami peningkatan sekitar Rp3,5 miliar jika dibandingkan dengan tahun sebelumnya dengan total anggarannya hanya sebesar Rp12,3 miliar,” ujarnya. Baca: Setiap ( Halaman 14)

MINUT ANTISIPASI BENCANA

Singal: Keseimbangan alam wajib untuk tetap dijaga PASCABENCANA yang melanda Sulut, termasuk Kabupaten Minut, menjadi perhatian serius Bupati Minut Drs Sompie Singal. Tentu perhatian serius tersebut sangat beralasan, mengingat Minut SOMPIE Singal. merupakan salah satu wilayah yang rawan terjadinya bencana. Untuk itu, Singal mengajak segenap masyarakat Minut untuk tetap selalu memperhatikan lingkungan atau alam sekitar. Baca: Singal ( Halaman 14)

BITUNG

ANTUSIASME warga saat menonton pertandingan Ricky Wullur Cup.(foto: ist)

PT MN diduga diam-diam siap beraktifitas

Belang—Kejuaraan Ricky Wullur Cup yang digelar di Lapangan Hangkang Desa Watuliney Kecamatan Belang, ternyata mendapatkan animo yang besar dari warga Mitra. Tak hanya ribuan warga yang menghadiri hajatan olahraga masyarakat ini, namun sejumlah tokoh masyarakat menyambut antusias iven yang digelar pengacara ternama di Sulut ini. Menurut Ketua Panitia Ricky Wullur Cup ini, pertandingan sepakbola ini diikuti desa-desa yang ada di Watuliney Raya dan Molompar Raya, yang memperebutkan tropi dan uang jutaan rupiah. “Kami gembira melihat kejuaraan

ini mampu menghibur masyarakat di Mitra, khususnya di daerah BelangRatatotok ini,” ujarnya. Dukungan para tokoh pun mengalir. Penatua Pemuda Wilayah Belang Rovan Kaligis SH mengatakan pihaknya menyabut positif adanya kegiatan yang menggairahkan olahraga di masyarakat tersebut. “Semoga kejuaraan ini bisa mendatangkan banyak manfaat bagi kita semua,” katanya. Hal ini diaminkan tokohtokoh pemuda di desa tersebut, Yoka Pongulu STh, Sastra Kaparang, dan Riani Woinalang.

Pemkab Mitra bentuk tim verifikasi

nado dalam menanggulangi masalah sampah dan lumpur pascabencana banjir yang terjadi pada pertengahan medio Januari 2014 silam.

R a t a h a n — Menindaklanjuti masalah Honorer Daerah Kategori Dua (Honda K2) di Mitra, Pemkab akan membentuk Tim Verifikasi, terhadap ke 327 Honda K-2 yang telah dinyatakan lulus dari KemenPAN-RB. Diketahui tim verifikasi ini, diketuai oleh Wakil Bupati Ronald Kandoli, yang akan melakukan verifikasi terhadap Honda K2 yang telah dinyatakan lulus, namun bermasalah. Bupati Mitra James Sumendap SH, akan hal ini menyatakan, apabila ada pejabat kedapatan memalsukan data dan memuluskan sejumlah Honda K2 dalam seleksi, akan diproses sesuai tindakan hukum pidana.

Baca: Hari ( Halaman 14)

Baca: Pemkab ( Halaman 14)

Baca: Ricky ( Halaman 14)

BAKTI SOSIAL

Hari ini, Pemkot Tomohon akan “serbu” Kota Manado Tomohon—Walikota Tomohon melalui Kepala Bagian Hubungan Masyarakat (Humas) dan Protokol, Steven Waworuntu SSTP mengatakan, bahwa Pemkot Tomohon siap membantu Pemkot Ma-

HONDA K2

LOGISTIK PEMILU

Pembongkaran aspal curah belum ada izin Penyaluran ke pulau-pulau jadi perhatian

SOSIALISASI

Tatacara hibah dan Bansos dipaparkan Sekkot SEKERTARIS Daerah Kota (Sekkot) Bitung Drs Edison Humiang MSi didampingi Kepala Inspektur Drs AP Katuuk, Camat Madidir Forsman Dandel SSos, dan Kabag Kesra Victorine Lengkong mensosialisasikan tentang pedoman pemberian hibah dan bantuan sosial, yang bersumber dari Anggaran Pendapatan dan Belanja Daerah (APBD) Kota Bitung di Aula Kelurahan Madidir Weru, Rabu (19/2) kemarin. Baca: Tatacara ( Halaman 14)

Amurang—Pemkab Minsel hingga saat ini belum memberikan izin kepada PT Maesa Nugraha (MN), untuk aktifitas pembongkaran material aspal curah. Namun hal tersebut, rupanya tidak menjadi penghambat bagi perusahaan tersebut, untuk tidak beraktifitas. Dimana perusahan tersebut, sudah mulai mempersiapkan untuk pembongkaran material aspal curah. Dari pantauan harian ini Rabu (19/2) kemarin, terlihat kapal yang memuat

material aspal curah milik PT Maesa Nugraha, sudah merapat di samping kiri pelabuhan PPI milik Pemkab Misel, dan pipa tempat untuk penyaluran material aspal sudah hampir selesai dipasang oleh sejumlah petugas yang dikerahkan oleh perusahan tersebut. Pimpinan PT Maesa Nugraha Detty Worek, yang ditemui saat sedang mengawasi para karyawannya mengatakan, persiapan untuk membongkar material aspal

curah, oleh pihaknya sudah mulai dilakukan, berdasarkan petunjuk dari pihak syabandar, yang mengatakan kalau aktifitas untuk pembongkaran bisa dilakukan, asalkan tidak menggunakan fasilitas pelabuhan PPI. “Sudah ada petunjuk dari syabandar, yang mana kami boleh membongkar material aspal curah, asalkan tidak menggunakan fasilitas milik PPI. Baca: PT ( Halaman 14)

Airmadidi—Pemilihan Calon legislatif (Pilcaleg) sudah tidak lama lagi. Untuk itu, Komisi Pemilihan Umum (KPU) Minut, terus melakukan persiapan. Mulai dari penyaluran logistik ke wilayah-wilayah yang ada di Minut, seperti kotak suara, surat suara, dan peralatan lainnya. Hal ini dikatakan Kepala Divisi Humas Julius Randang, Rabu (19/2) kemarin. Segala persiapan sudah dilakukan KPU Minut,

tinggal menunggu penyaluran kesetiap kecamatan yang ada. “Kita tinggal melakukan distribusi terhadap logistik, karena semua sudah dalam kondisi siap,” tutur Randang. Tentu untuk penyaluran di tiap kecamatan, sepertinya tidak menemui hambatan sama sekali. Hanya saja yang menjadi perhatian KPU Minut, wilayah-wilayah yang berada di kepulauan. Kondisi cuaca yang kerap

berubah tanpa jelas, menjadi kendala tersendiri untuk melakukan penyaluran. “Untuk distribusi ke pulau-pulau,itu menjadi perhatian tersendiri. Mengingat cuaca dan kondisi alam yang kerap tidak bersahabat. Ini tentunya sangat rawan, karena sewaktu-waktu dapat mengancam nyawa dan logistik yang akan didistribusikan,” terang Randang. Baca: Penyaluran ( Halaman 14)

PRA AUDIT BPK

Rumambi: Kepala SKPD jangan dulu jalan-jalan Airmadidi—Pemeriksaan untuk kelayakan suatu daerah dalam mendapatkan berbagai opini, yang dilakukan oleh Badan Pemeriksa Keuangan (BPK) RI perwakilan Sulut, saat ini serentak mulai dilakukan di Sulut. Salah satunya di

Kabupaten Minut. Dimana mulai, Selasa (18/2) belum lama ini, BPK mulai menyambangi Minut, untuk pra audit keuangan Pemkab Minut tahun 2013. Untuk itu, Sekertaris Kabupaten (Sekkab) Minut Drs JA Rumambi,

TARIF TONDANO-MANADO

menyediakan. Tentu telah mempersiapkan terlebih dahulu, jangan nanti sudah diminta baru sibuk melakukan pencarian. Itu bisa jadi salah satu faktor penghambat,” tutur Rumambi. Baca: Rumambi ( Halaman 14)

APBD BELUM TUNTAS

Naik 100%, jarak tempuh lebih jauh Tondano—Putusnya akses jalan penghubung di Tinoor yang menghubungkan Ibu Kota Provinsi yakni Manado dan Tomohon akibat bencana tanah longsor, membuat kendaraan tidak bisa melalui jalan tersebut hingga saat ini. Bahkan jalan alternatif lainnya dimana harus berputar melewati Tanggari menuju Kabupaten Minut serta jalan ke Tanahwangko Kecamatan Tombariri, masih sangat sulit untuk dilalui kendaraan. Dengan rute jalan yang cukup panjang dengan memakan waktu yang lama serta menambah biaya bahan bakar minyak (BBM), ikut mempengaruhi harga tarif kendaraan umum yang ada di Tondano. Buktinya, untuk angkutan umum jenis bus jurusan Tondano-Manado kini memasang tarif hingga

meminta dengan tegas agar semua Kepala Satuan Kerja Perangkat Daerah (SKPD), untuk bekerja secara proaktif dan serius dengan BPK. “Jika ada sejumlah data yang akan dimintakan nantinya, Kepala SKPD sudah harus wajib

Rp15 ribu dari sebelumnya Rp8.500 per orang. “Memang tarif yang dipatok para sopir ini sudah kelewatan, tapi apa boleh buat, kami harus menggunakan jasa mereka,” ujar Linda, salah satu penumpang dari Tondano. Kepala Terminal Tondano, Don Kuron ketika di konfirmasi mengatakan, untuk angkutan umum jurusan Tondano-Manado adalah Rp 8.500 sesuai dengan Peraturan Daerah. Namun jika ada kenaikan tajam, itu berarti jalan yang dilalui cukup jauh sehingga membutuhkan biaya BBM yang tinggi. “Itu ada kesepakatan antara sopir dan penumpang. Sebab untuk jalur yang akan dilalui terputus sehingga mereka mencari jalan alternatif melalui jalan Tanggari. Baca: Naik ( Halaman 14)

Legislator Minsel terbang ke Jakarta Amurang—Sampai saat ini sejumlah pelayanan kepada masyarakat tidak bisa berjalan dengan baik. Pasalnya, Anggaran Pendapatan dan Belanja Daerah (APBD) Minsel tahun 2014 belum tuntas,bahkan belum bisa digunakan. Akan tetapi, berhembus kabar, para legislator Minsel memilih terbang ke Jakarta dengan dalil Bimbingan Teknis (Bimtek). Generasi Muda (Germud) Minsel Frangky Paat, mengkritik keras perjalanan dinas yang dilakukan oleh para wakil rakyat. Karena pelayanan kepada masyarakat dan juga program pembangunan di Minsel belum berjalan, karena APBD 2014 tak kunjung tuntas. “Sangat mengecewakan, belum

lama ini Ketua Dekab Minsel bicara masalah gaji, namun sekarang APBD belum tuntas. Dengar kabar Komisi II sudah terbang ke Jakarta. Sebagai masyarakat kami malu memiliki wakil di Dekab Minsel seperti mereka,” ungkapnya. Paat mengajak seluruh warga Minsel benar-benar memilih para wakil rakyat yang cerdas, yang mampu berbuat untuk kepentingan rakyat, bukan kepentingan kesenangan pribadi. “Saya yakin rakyat sudah cerdas menilai, karena banyak para wakil rakyat yang sekarang duduk hanya doyan terbang dan bersenangsenang di Jakarta. Harusnya mereka malu, karena mereka berangkat menggunakan uang rakyat,” tukasnya.(try28/ esem)


MINAESA 14 Minut diminta jangan asal klaim Rok-Rok MINAHASA, TOMOHON, MINUT, MINSEL, MITRA BITUNG KAMIS, 20 FEBRUARI 2014

Pemkab ... Dari Halaman 13

“Pemkab Mitra sedang menverifikasi data Honda K2, yang telah dinyatakan lulus, dan jika kedapatan ada Honda K2 yang bermasalah langsung diverifikasi,” kata Sumendap. Lebih lanjut, Sumendap berjanji akan mengusut tuntas masalah Honda K-2 yang telah dinyatakan lulus, namun bermasalah. “Bila kedapatan ada PNS atau pejabat yang kongkalikong, segera melapor ke aparat hukum,” tegas Sumendap.(esel)

Hari ... Dari Halaman 13

“Esok (Hari ini,red), jajaran Pemkot Tomohon yang dipimpin oleh Walikota Tomohon akan melakukan bakti sosial untuk membantu warga Manado yang dilanda bencana banjir beberapa waktu lalu,” katanya, Rabu (19/2) kemarin. Dikatakannya, dalam bakti sosial ini, selain melibatkan seluruh PNS di jajaran Pemkot Tomohon, tidak menutup kemungkinan juga akan dibantu oleh warga Tomohon yang peduli dengan Kota Manado. “Ini adalah komitmen kebersamaan antara pemerintah serta masyarakat Kota Tomohon dan Kota Manado. Mereka juga adalah keluarga kita, sehingga bagi mereka yang membutuhkan bantuan harus kita bantu,” katanya seraya menambahkan dalam hari sama juga, Pemkot Tomohon akan melaksanakan pengobatan cumacuma di Kelurahan Tinoor 1 dan Tinoor 2.(gebe)

Kaloh: Setahu saya warga Rok-Rok hanya 28 KK Bitung—Pemkot Bitung terkejut dengan pernyataan Asisten 1 Pemkab Minut, yang menyebutkan kalau ada sekitar 108 warga RokRok, yang pindah ke Bitung. “Saya terkejut baca berita Swara Kita tadi (kemarin, red), karena setahu kami warga Rok-Rok, hanya 28

Kepala Keluarga (KK),” kata Asisten 1 Pemkot Bitung Fabian Kaloh. Dia juga mengatakan kalau persoalan Rok-Rok dan Tendeki belum usai. “Prosesnya masih di Kemendagri sebab, perundingan peninsula tidak ada titik terang, sehingga ini harus

diselesaikan di Kemendagri sesuai aturan,” kata Kaloh, seraya menjelaskan kalau Pemprov Sulut, tak mnampu menyikapi, maka akan diatur oleh pemerintah pusat. Ditambahkannya juga, jika ke 108 warga ini pindah ke Rok-Rok, oleh pihaknya belum mendapatkan

laporan resmi. “Tapi jangan hanya karena warga ada persoalan dengan pemdes sehingga pindah tempat domisili,” kata Kaloh. Untuk itu sikap Pemkot masih menunggu keputusan Mendgari, akan hal tersebut. “Tunggulah hasil dari Pemerintah Pusat,” ungkapnya singkat.(wepe)

PT ... Dari Halaman 13

KEKERASAN TERHADAP PERS

Namun kami masih tetap menunggu keputusan dari pihak Pemkab Minsel, apakah bisa atau tidak,” ujar Worek. Sementara itu, penjagaan diareal pelabuhan PPI masih terus dilakukan oleh petugas Satpol-PP, sambil menunggu perintah selanjutnya. “Ya untuk saat ini kami tetap mengawasi. Dan jika ada perintah dari atasan untuk menghentikan aktifitas pembongkaran aspal curah, maka kami akan hentikan,” ujar KasatpolPP Drs Daddy Ransulangi.(try28/esem)

Pemuda Pancasila & Tokmas Mitra desak aparat seriusi

Penyaluran ... Dari Halaman 13 Untuk itu, awalnya rencana KPU Minut mendistribusikan kotak suara dari kardus ke kepulauan dibatalkan, dan digantikan dengan aluminium, agar tetap baik tiba di pulau. “Kita berencana akan membungkus setiap logistik yang akan disalurakan di kepulauan, agar tidak rusak dan tiba dengan aman di tujuan,” tandas Randang.(eres)

Rumambi ... Dari Halaman 13

Ratahan—Dugaan tindak pidana penganiayaan terhadap warttawan di Mitra, yang dilakukan oleh oknum pejabat, menjadi perhatian dari pemuda Pancasila dan Tokoh Masyarakat (Tokmas). Yang meminta, agar pihak kepolisian menseriusi masalah tersebut.

Pemuda Pancasila dan Tokmas Mitra, mengecam dugaan tindakan penganiayaan tersebut. “Ini tindakan konyol, yang dilakukan oleh pejabat Mitra. Karena pers adalah mitra kerja dari pemerintah dan masyarakat. Ini harus ada tindakan tegas dari Pemkab Mitra, dan aparat

Kepolisian harus menseriusinya,” tandas Ketua Pemuda Pancasila Mitra Piet Maengkom, yang diiyakan Tokmas Mitra Alex Yangin, dan Bua Sumerah, Rabu (19/2) kemarin. Lanjut Maengkom, ini tindakan yang memalukan sertav melecehkan tugas

jurnalis di daerah ini. Dan harsu ada tindakan tegas dari Bupati James Sumendap SH dan Wakil Bupati Ronald Kandoli. “Jelas ini memalukan, karena terjadi di Mitra. Karena masyarakat Mitra, sangat menghormati dan menghargai tugas pers,” tegas Maengkoam dan Yangin.(esel)

Ditambahkan Rumambi, selain kesiapan berbagai keperluan data dan dokumen yang dibutuhkan dalam pra audit oleh BPK, Rumambi meminta agar sejumlah pemegang jabatan di instansi yang ada, termasuk pimpinan agar tetap berada di tempat. Agar pemeriksaan berjalan dengan lancar. “Jangan dulu ada pimpinan dan pejabat lainnya keluar daerah, intinya jangan dulu ada yang jalan-jalan dalam kondisi seperti ini,” tegas Rumambi, Rabu (19/2) kemarin.(eres)

Naik ... Dari Halaman 13 Dan sampai saat ini rute yang di tempuh itu memakan waktu yang lama serta memakan BBM yang lumayan besar,” ungkap Kuron, seraya berjanji jika akses jalan Tinoor sudah bisa dilalui, maka tarif akan kembali seperti biasa.(try33)

Setiap ... Dari Halaman 13 Dikatakannya, dari total ADD yang mengalami kenaikan ini, dengan sendirinya setiap desa akan menerima Rp60 juta atau terjadi kenaikan Rp10 juta dibandingkan pada tahun kemarin. “Saya berharap di 227 desa penerima ADD supaya betul-betul menggunakan dana tersebut sebaik-baiknya karena menyangkut kepentingan masyarakat juga,” katanya.(try33)

Singal ... Dari Halaman 13 Jika terlihat ada yang perlu dibenahi, secepatnya ditindaklanjuti. “Untuk menghindari terjadinya bencana, masyarakat perlu sadar akan alam sekitar. Sudah kewajiban kita memelihara dan menjaga kelestariannya, seperti hutan, sungai, serta memperhatikan kebersihan lingkungan dimana kita tinggal,” tutur Singal, Rabu (19/2) kemarin. Untuk itu, Singal mengharapkan tidak ada lagi warga yang melakukan penebangan pohon dengan sembarang. Karena dengan merusak ekosistem hutan tanpa melakukan perbaikan kembali, maka itu menjadi salah satu penyebab terjadinya permasalahan karena alam sudah tidak seimbang lagi. “Selain itu, masyarakat juga harus sadar dengan keadaan lingkungan sekitar. Jangan membuang sampah dengan sembarang, kemudian sebaiknya memperhatikan jika hendak melakukan pembangunan. Kita lihat dulu, apakah bangunan yang kita dirikan ada di tempat yang aman atau tidak,” terang Singal, sembari menambahkan agar masyarakat tetap melakukan apa yang terbaik untuk alam, agar keseimbangannya tetap terjaga dan kita terhindar dari bencana.(eres)

Tatacara ... Dari Halaman 13 Dalam sambutannya Humiang mengatakan bahwa Pemberian Hibah dan Bantuan Sosial ini berdasarkan Peratuaran Menteri dalam Negeri No 32 Tahun 2011. “Ini adalah aturan dan harus mengikuti prosedur yang ada dan telah ditetapkan dan penggunaan anggarannya harus transparansi dan akuntabel sehingga dapat dipertanggungjawabkan dengan baik. Hibah yang diberikan ini harus representatif, artinya sesuai dengan pertimbangan tertentu dan secara bijaksana dipilih siapa yang layak menerima bantuan ini,” tegas Humiang. Ditambahkannya, bagi mereka yang menerima bantuan ini agar tidak menyalahgunakan dana tersebut, sebaliknya secara bijak mengatur dan mengelola sehingga penggunaan anggaran, baik hibah maupun bantuan sosial ini bisa tepat sasaran dan memberi kesan yang baik. Humiang juga menjelaskan secara singkat bagaimana mekanisme atau proses pencairan dana bantuan ini bisa sampai ke Penerima. “Pemerintah harus menyampaikan ini secara tranparansi, agar tidak ada kesan sembunyisembunyi,” tutup Humiang.(Wepe)

RUAS jalan Desa Matungkas, saat ini sudah menjadi tempat pembuangan sampah. Pemkab Minut diharapkan dapat menindaklanjuti kondisi ini, terutama saat penilaiaan Adipura.(foto: boyz/sk)

KAMTIBMAS

Linmas diminta pro aktif To m o h o n — K e p a l a Satuan Polisi Pamong Praja (Satpol-PP) dan Linmas Kota Tomohon, James Rotikan mengatakan, aparat Perlindungan Masyarakat (Linmas) di Kelurahan-Kelurahan di Kota Tomohon diminta untuk mengaktifkan ronda malam. Menurutnya, ronda malam memiliki peran strategis dalam menciptakan situasi Keamanan dan Ketertiban Masyarakat (Kamtibmas) menjadi kondusif serta meminimalisir tindakan-tindakan kriminalitas di wilayah masingmasing. “Setiap kelurahan wajib menjalankan kembali jaga malam atau ronda malam. Ini mengantisipasi setiap tindakan kriminal yang seringkali terjadi di wilayah masing-masing,” kata Rotikan. Ia mencontohkan beberapa kasus yang terjadi di Kota Tomohon yang perlu mendapat perhatian serius aparat Linmas, seperti pencurian di warung-warung, pencurian ternak warga hingga dijadikannya Tomohon sebagai tempat pembuangan mayat manusia seperti yang terjadi akhir tahun 2013 lalu. “Ini tidak lepas dari posisi Kota Tomohon sebagai daerah perlintasan. Dengan posisi Tomohon yang strategis berpeluang menjadikan Tomohon sebagai tempat persinggahan. Ini juga sangat baik untuk mengantisipasi bencana alam yang bisa saja terjadi,” katanya. Langkah teknis yang dilakukan Rotikan, dengan mengumpulkan Linmas setiap bulan dan terus

mengingatkan terkait menciptakan kondisi di masyarakat yang nyaman, aman dan damai. “Saya berharap mereka terus melanjutkan Tugas Pokok dan Fungsi (Tupoksi). Meskipun harus disadari bahwa kesejahtraan yang mereka dapatkan belumlah maksimal. Namun karena sudah menjadi tugas pokok, maka harus dijalankan,” katanya. Selanjutnya, terkait pengamanan wilayah, Rotikan meminta Linmas untuk terus proaktif melakukan pengawasan bukan hanya pada malam hari, melainkan juga di siang hari. “Justru kita jangan menyepelehkan kondisi siang hari, jika memang nekat pasti mereka beraksi. Selanjutnya diharapkan Linmas teliti dalam melihat kondisi wilayah terutama jika kedatangan tamu asing yang belum dikenal. Proses melapor dalam waktu 1X24 jam harus dimaksimalkan,” ungkap Rotikan yang menambahkan bahwa saat ini jumlah Linmas di Kota Tomohon mencapai 750 personil. Rotikan juga berharap proses menjaga kedamaian dan menciptakan situasi kondusif bukan sepenuhnya dibebankan kepada Linmas, namun harus didukung sepenuhnya oleh pemerintah dan masyarakat di Kota Tomohon. ”Jika ada persatuan pasti keamanan dan kenyamanan dalam bermasyarakat bisa terwujud. Apalagi tingkat pengetahuan masyarakat di Kota Tomohon sangat tinggi. Mari terus mendukung menciptakan Kamtibmas,” tambahnya.(gebe)

ANTISIPASI KEBAKARAN

HUT 3 TAHUN KEPEMIMPINAN

Kalangi: Hydran Sondakh dan Lomban gelar ibadah syukur sangat diperlukan Bitung—memperingati HUT ke-3 Kepemimpinan Walikota Bitung Hanny Sondakh dan Wakil Walikota Bitung Maxmilian Jonas Lomban SE MSi (SOLO), Pemerintah Kota Bitung akan mengelar ibadah syukur yang akan dilaksanakan di Pasar

Pinasungkulan Sagerat Kecamatan Matuari pada Jumat(21/2) nanti. “Perayaan HUT ke-3 SOLO akan dirayakan secara sederhana dan akan dirangkaikan dengan berbagai agenda kegitan yakni penyerahan 2 unit motor sampah, peresmian

HET ELPIJI

mengikutsertakan PNS dan THL Pemkot Bitung dalam jalan sehat dan senam bersama. “Dan kesiapan kegiatan tersebut telah dimatangkan bersama tim Hari-Hari Besar Pemkot Bitung. “jelas Kadis Kebersihan Drs. Yossy Kawengian MSi.(Wepe)

GALIAN C

YLKI: Tindak agen yang nakal Tomohon—Sekretaris Yayasan Lembaga Konsumen Indonesia (YLKI) Kota Tomohon, Ricky Kumentas SE mendesak aparat penegak hukum untuk menindak oknum-oknum agen yang diduga menaikkan harga elpiji ukuran 3 Kilogram tanpa memperhatikan Harga Eceran Tertinggi (HET) yang dikeluarkan pemerintah. Kritikan pedas ini juga disampaikan Kumentas kepada sejumlah pihak termasuk Pertamina yang terkesan membiarkan para agen untuk terus melakukan penjualan, padahal telah dinilai merugikan masyarakat Kota Tomohon. “Untuk itu kami merekomendasikan juga kepada Pemkot Tomohon dan Pertamina untuk tidak memberikan ijin atau

berbagai proyek-proyek SKPD yang telah selesai, penyerahan beasiswa terhadap warga miskin serta diisi dengan berbagai hiburan,” kata kepala Dinas Kebersihan Jossy Kwawengian. Kegiatan akan dimulai pada jam 06.30 wita dan

mencabut ijin penjualan dari agen yang terbukti merugikan masyarakat dengan menaikkan harga secara sepihak,” kata Kumentas. Ditambahkannya, HET yang ditetapkan oleh pemerintah dan Peraturan Gubernur (Pergub) Sulawesi Utara (Sulut) tahun 2012 ini, hendaknya diikuti dan dilaksanakan oleh agenagen penjual elpiji agar tidak memberatkan masyarakat. “Kami akan mengumpulkan data terkait kondisi di lapangan terutama aktifitas penjualan dari agen-agen ini. Jika ditemukan bermasalah soal harga maka akan kami sampaikana kepada pemerintah, Pertamina bahkan aparat penegak hukum,” tambahnya.(gebe)

Pemkab diminta bertindak tegas Amurang—Galian C tanpa izin kian marak di Kabupaten Minsel, namun sampai saat ini belum ada tindakan tegas dari Pemkab Minsel untuk menghentikan aktivitas illegal tersebut. Menanggapi maraknya galian C di Minsel, pemerhati lingkungan meminta pemerintah, dalam hal ini pihak Dinas Pertambangan dan juga Satpol PP Minsel untuk bertindak cepat sebelum bencana menyerang Minsel dikemudian hari. Pemerhati lingkungan Minsel, Story Moring SPd kepada Koran ini, Rabu (19/ 2) kemarin mengatakan, kegiatan pertambangan tanpa izin kini menyebar luas di wilayah Minsel, dan ini sangat berdampak buruk bagi lingkungan sekitar. Untuk itu, dirinya meminta perhatian serius dari pemerintah untuk mengatasi kegiatan illegal

tersebut. “Maraknya galian C menandakan Minsel kedepan nanti berstatus siaga bencana, karena selain merusak lingkungan galian C juga sangat mengancam pemukiman rumah penduduk yang ada,” ungkapnya. Moring juga mendesak agar Pemkab Minsel dalam hal ini pihak Dinas Pertambangan dan Energi (Distamben) dan Satpop PP Minsel segera turun dan menertibkan galian C tersebut. “Distamben dan Satpol PP harus segera bertindak, sebelum Minsel diserang bencana alam, dan juga kepada masyarakat selaku pelaku-pelaku galian C harus memikirkan dampak lingkungan dikemudian hari. Karena bukan saat ini kita dapat merasakan bahaya dengan galian C tersebut, melainkan anak dan cucu kita dikemudian hari,” tegasnya.(try28/esem)

To m o h o n – Ti n d a k a n antisipasi terhadap bencana kebakaran, Pemkot Tomohon akan melakukan pemasangan hydran di beberapa titik strategis seperti pemukiman padat penduduk, pusat pertokoan dan perakonomian serta pusat perkantoran. “Rencana pemasangan hydran ini memang sudah diprogramkan dari tahuntahun sebelumnya, namun untuk pemasangannya kami masih harus berkoordinasi dengan Walikota Tomohon,” kata Robby Kalangi selaku Kepala Badan Penanggulangan Bencana Daerah (BPBD) Kota Tomohon baru-baru ini. Ia menjelaskan, pemasangan hydran perlu melalui beberapa mekanisme,

seperti melakukan koordinasi dengan pihak PDAM Kota Tomohon untuk mengetahui jaringan pipa air yang disiapkan serta mengetahui letak atau lokasi pemasangan. Untuk itu diperlukan koordinasi dengan pemerintah khususnya Walikota Tomohon. “Jika diijinkan maka akan kita pasang. Karena hydran sangat dibutuhkan di Kota Tomohon terutama dalam mengantisipasi bencana kebakaran. Walaupun saat ini armada Pemadam Kebakaran (Damkar) Pemkot Tomohon dalam keadaan siap. Selain kondisi kendaraan dalam keadaan baik, juga telah ketambahan satu mobil Damkar hidrolik canggih,” katanya.(gebe)

Ricky ... Dari Halaman 13 “Kami berharap Bapak Ricky Wullur bisa duduk di dewan nanti untuk membawa aspirasi masyarakat. Karena kami melihat Bapak Ricky figur yang ideal untuk mewakili kepentingan kami di dewan nanti. Selain figur muda beliau, Bapak Ricky juga berani dan pintar,” tutur Pongulu Cs. Pembukaan kejuaraan yang digelar Ricky Wulur SH yang adalah caleg Partai Demokrat bernomor

urut 3 dari dapil BelangRatatotok ini diawali dengan doa yang dipimpin Pdt Jemmy Katuuk STh dan Kapolsek Belang. Warga berharap, Ricky Wullur SH yang juga dikenal sebagai Ketua Asosiasi Advokad Indonesia Cabang Manado dan penatua di GMIM Tumpengan Wenwin ini bisa terwujud keinginannya untuk duduk sebagai anggota Dekab Mitra nanti.(esel/*)


NUSA UTARA MIGOR Harga di Sitaro capai Rp20 ribu

SANGIHE, SITARO, TALAUD

KAMIS, 20 FEBRUARI 2014

15

K2 Sangihe diduga sarat penyimpangan Jadi orang dekat pimpinan daerah, Polres siap lidik kejanggalan kelulusan

TAK hanya minyak goreng, sejumlah kebutuhan masyarakat lainnya ikut melonjak naik.(foto:ist)

PASCAKENAIKAN harga kebutuhan pokok atau sembilan bahan pokok (sembako) khususnya Minyak Goreng (Migor) di sejumlah pertokoan dan pasar tradisional di Sitaro, hingga saat ini masih cukup tinggi. Menurut sejumlah pedagang, tingginya harga migor disebabkan harga Bahan Bakar Minyak (BBM) yang mencapai Rp15.000 hingga Rp20.000 per liter, sehingga biaya angkut dan biaya-biaya lainnya mengalami kenaikan. “Jadi mau tidak mau kami harus menaikkan harga kebutuhan pokok. Kalau tidak, kami bisa rugi,” ungkap pedagang. Sementara itu, para konsumen di pasar tradisional menuturkan, meski cuaca mulai membaik dan aktifitas kapal sudah kembali normal, tapi disayangkan harga beberapa kebutuhan pokok belum mengalami perubahan. “Memang pada hari pertama cuaca membaik dan aktifitas kapal normal, harga sempat turun drastis, tapi ini malah dinaikkan lagi dan bahkan ada harga migor dari sebelumnya rata-rata Rp12.000-Rp14.000 per kilogram tapi ini ada yang menjual dengan harga Rp20.000 per kilogram,” tutur konsumen. Dari pantauan harian ini, harga migor dipasaran dikisaran Rp13.000 sampai denganRp20.000 per kilogram. Sedangkan untuk harga telur ayam Rp1800-Rp2000, beras Rp10.000Rp11.000 per kilogram, harga Gula Pasir (Gusir) Rp12.000-Rp13.000 per kilogram.(esge)

LALIN Kapolres: Warga masyarakat harus taat aturan

APARAT satuan polisi lalu lintas dalam melakukan sweping dan penindakan di jalan raya haruslah tampil sebagai pengayom masyarakat serta bertindak tegas tidak pandang bulu..(foto: ist)

MESKIPUN pelaksanaan operasi terus dilakukan aparat kepolisian terkait dengan pelanggaran lalu lintas yang terjadi namun hal ini bukannya membuat warga sadar tetapi sebaliknya pelanggaran tetap tinggi. Buktinya, dalam setiap operasi penertiban yang dilakukan banyak pelanggar yang terjaring baik itu pengemudi maupun pengendara sepeda motor. Kapolres Sangihe, AKBP Sumitro, ketika dihubungi Swara Kita mengajak warga untuk taat aturan. “Berbagai pelanggaran yang dilakukan masyarakat di jalan raya pasti akan ditindak dengan tegas. Olehnya, saya mengajak masyarakat taat aturan dan melengkapi diri dengan berbagai persyaratan dalam berlalu lintas,” ujar Sumitro. Dia juga meminta aparat satuan polisi lalu lintas dalam melakukan sweping dan penindakan di jalan raya haruslah tampil sebagai pengayom masyarakat serta bertindak tegas tidak pandang bulu. “Aturan harus ditegakkan, olehnya setiap aparat yang bertugas harus mampu menjalankan aturan. Demikian juga bila ada anggota kepolisian yang melanggar, juga harus ditindak dengan tegas tanpa membedakan mereka dengan masyarakat lainnya. Salah penegakan aturan harus dilaksanakan,” imbuhnya.(try31)

KEHILANGAN BPKB No. Pol. DB.2374.AH. Plat Hitam. Nama TONNY ANDRIAN. STh. Alamat kelurahan Bahu lingkungan 1V Manado Merk/ Tipe ISUZU TBR 52 jenis/model minibus Tahun 1992 warna coklat muda Siilinder 2238. No rangka N530107 No Mesin A030107 No.BPKB.0499860.

Tahuna—Pengumuman seleksi Honda Kategori II (K2) yang sudah dilakukan belum lama ini, akhirnya menimbulkan persoalan baru. Bahkan berbagai dugaan adanya kejanggalan yang mengarah ke ranah hukum semakin mencuat tak kalah berbagai fakta mulai terkuak ke permukaan. Pasalnya, berbagai pihak menyatakan selain adanya kejanggalan kelulusan sejumlah orang dekat pimpinan daerah, juga sejumlah nama yang lolos K2 tersebut ternyata bermasalah sebelumnya. Dari berbagai informasi yang berhasil dirangkum harian ini menyebutkan, sekitar puluhan Honda K2 yang lolos seleksi ini sendiri, sebelumnya telah bermasalah terkait dengan dugaan

pemalsuan berkas. Namun anehnya yang yang bermasalah tersebut justru lolos. “Pengumuman seleksi Honda K2 ini jelas sangat bermasalah. Banyak yang lolos justru bermasalah mulai dari dugaan pemalsuan dokumen masa kerja hingga berbagai hal lainnya,” ungkap sumber resmi harian ini. Menanggapi hal ini, Kapolres Sangihe, AKBP Sumitro menyatakan, bahwa pihaknya akan menyikapi serius berbagai kejanggalan yang menjadi laporan masyarakat maupun temuan yang ada. “Polres Sangihe akan lakukan lidik masalah soal kejanggalan itu. Bila ada laporan dan terbukti ada tindak pidana, akan dilakukan penyidikan lebih lanjut dan dituntaskan,” ungkap Kapolres.(try31)

PEREKRUTAN CPNS pada tahun ini, oleh masyarakat diminta agar lebih transparan.(foto:dok/sk)

KOMODITAS

PAW PETAHIANG KABURITO

Manopo & Tumbale resmi jadi anggota Dekab Sangihe Tahuna—Setelah melalui waktu yang panjang, akhirnya Partai Golkar secara sah dan resmi melakukan proses Pengganti Antar Waktu (PAW) terhadap dua anggotanya yang dinilai telah melakukan pembangkangan. Buktinya, sidang paripurna istimewa yang digelar, Rabu (19/2) kemarin, dengan agenda pelantikan dan pengambilan sumpah bagi Drs Djamal Manoppo dan Meity Tumbale SE. Dimana Manoppo resmi mengantikan Pdt Ruben Kaburito STh karena yang bersangkutan dalam Pemilu 2014 ini lompat pagar ke Partai Nasdem dan Tumbale menggantikan posisi Emytha Patahiang yang juga dalam Pemilu ini pindah dan maju

kembali bertarung lewat PDI Perjuangan. Pelantikan ini sendiri dilakukan oleh Ketua Dekab Sangihe, Tonao P Jangkobus yang disaksikan oleh Bupati Sangihe Drs Hironimus R Makagansa Msi, Sekab Sangihe Ir Willy EC Kumentas bersama anggota Dekab dan Forum Komunikasi Pimpinan Daerah serta seluruh undangan lainnya. Dalam sambutannya, Bupati menyampaikan terima kasih kepada kedua anggota Dekab sebelumnya yang telah mengabdikan diri mereka dan menjadi mitra yang baik dengan pemerintah selama ini, sekaligus mengucapkan selamat bertugas bagi Manopo dan

Tumbale. “Saya atas nama pemerintah daerah dan seluruh lapisan masyarakat mengucapkan banyak terima kasih atas pengabdian kedua anggota Dewan sebelumnya yakni Pdt Ruben Kaburito STh dan Emytha Petahian yang telah menjadi mitra pemerintah selama ini. Kami sekaligus ucapan selamat bertugas bagi kedua anggota dewan yang baru,” ungkap Makagansa. Sementara itu, dalam pelaksanaan agenda resmi sidang paripurna istimewa tersebut sejumlah undangan yang hadir mempertanyakan protokoler jalannya agenda resmi tersebut. Pasalnya pelantikan kedua pejabat negara dimaksud justru tanpa diawali oleh lagu

kebanggsaan Indonesia Raya. “Apa memang dalam protokuler agenda resmi seperti pelantikan PAW, lagu kebanggsaan Indonesia raya tidak dinyanyikan,” ungkap sejumlah undangan dengan rada tanya. Sementara itu salah satu staf protokuler Dewan Sangihe Ronal Lumiu ketika dikonfirmasi menyatakan dari berbagai arsip maupun dokumen resmi dekab terkait dengan agenda pelantikan PAW, tidak dicantumkan harus menyanyikan lagu Indoensia Raya. “Berdasarkan hal tersebut, maka protokuler tetap dilakukan sesuai dengan pengalaman sebelumnya,” singkat Lumiu.(try31)

ADMINISTRASI KEPENDUDUKAN

Tahun ini dilayani secara gratis Ondong—Pelayanan yang berdasar pada UndangUndang (UU) merupakan sebuah keharusan dan hal tersebut menjadi landasan setiap program kegiatan pemerintah daerah di bumi Karangetang Mandolokang Kolo-Kolo, dimana setelah Anggaran Pendapatan Belanja Daerah (APBD) Tahun Anggaran 2014 ditetapkan antara eksekutif dan legislatif semua dokumen kependudukan pada tahun ini dinyatakan gratis. Kepala Dinas Catatan Sipil dan Kependudukan (Discapilduk) Sitaro,

George E Bawoleh SIP saat ditemui harian ini di ruang kerjanya, mengatakan, memang Discapilduk sendiri pada tahun-tahun sebelumnya masih memiliki Pendapatan Asli Daerah (PAD) dikisaran Rp90 juta. “Hal ini pada saat evaluasi di provinsi, dipertanyakan kenapa masih ada PAD di Discapilduk, jadi langsung ditiadakan,” kata Bawoleh. Padahal Bawoleh menjelaskan, sebagaimana tertuang dalam UndangUndang (UU) 23 tahun 2006 tentang kependudukan yang sudah direvisi menjadi UU 24 tahun 2013, dalam pasal

87b penyediaan pendanaan penyelenggaraan program dan kegiatan administrasi kependudukan dianggarkan mulai perubahan anggaran pendapatan belanja daerah tahun 2014. “Jadi, sebenarnya pelaksanaannya nanti pada anggaran perubahan dan belanja daerah perubahan, atau mulai Oktober sampai Desember. Hanya saja karena tim dari sini tidak dapat beragumentasi karena tidak ada pegangan undangundang ini, maka tidak ada PAD walaupun sebenarnya masih ada sekitar Rp100juta bisa kami dapatkan. Tapi

tidak mengapa, karena ini sudah ditetapkan,” jelas Bawoleh. Menurut dia, sebagaimana tertuang dalam pasal 27 semua dokumen kependudukan dinyatakan gratis mulai dari Kartu Keluarga (KK), akte perkawinan, akte kelahiran, dan Kartu Tanda Penduduk (KTP) dinyatakan gratis. “Dan sesuai dengan undangundang ini untuk KTP yang gratis itu KTP elektronik bukan yang KTP biasa. Jadi tahun ini semua dokumen kependudukan itu gratis atau tidak dipungut biaya,” terang dia.(esge)

PENGELOLAAN KEUANGAN

BPK periksa Pemkab Kepulauan Talaud Melonguane—Badan Pemeriksa Keuangan (BPK) Perwakilan Sulut, Kamis (20/2) hari ini direncanakan tiba di Kabupaten Kepulauan Talaud guna melaksanakan pemeriksaan dan audit keuangan. BPK siap melakukan audit mendalam terhadap sejumlah SKPD yang realisasi keuangan 2013 dinilai atau selama ini diinformasikan mengalami ketidakberesan. Kehadiran BPK ini diakui Inspektur Talaud, Max Binilang.

“BPK akan melakukan pemeriksaan selama 40 hari ke depan di Kabupaten Kepulauan Talaud. Kami telah melakukan persiapan untuk mempermudah tugas dan kerja BPK. Kami telah mempersiapkan semua berkas yang dibutuhkan dalam pemeriksaan BPK ini,” ujar Binilang. Sebelumnya, Plt Bupati Drs Costantine Ganggali ME telah melakukan rapat koordinasi dengan semua pimpinan SKPD guna persiapan

menghadapi audit BPK. Pemkab Kepulauan Talaud menargetkan untuk mendapat opini yang lebih baik dari tahun-tahun sebelumnya dalam pengelolaan keuangan tahun 2013. “Saya mintakan kepada semua pimpinan dan pengelola keuangan tiap SKPD agar mempersiapkan seluruh laporan, data yang diperlukan dan diminta oleh BPK serta memberikan kerja sama sebaik-baiknya agar pemeriksaan maupun au-

dit keuangan yang dilakukan BPK agar Kabupaten Kepulauan Talaud memperoleh hasil penilaian yang baik,” tegasnya. Ganggali juga meminta setiap pengelola keuangan di semua SKPD agar memberikan laporan yang benar dan sesuai dengan penggunaan yang ada sambil meminta saran dan pertimbangan BPK terhadap hal-hal yang kurang jelas atau kurang dipahami selama pemeriksaan dan audit BPK.(try27)

1.300 ton serat pisang Abaka Talaud siap dibeli Melonguane—Pisang Abaka yang menyimpan begitu banyak potensi untuk dikembangkan, kini mulai menemukan titik terang. PT Leces salah satu produsen kertas terbesar di Indonesia menyatakan siap membeli 1.300 ton serat pisang endemik Kabupaten Kepulauan Talaud. Hal itu sebagaimana disampaikan oleh Kasubag Investasi Sekretariat Daerah Pemkab Kepulauan Talaud, Djanus Amiman. Keseriusan PT Leces ini setidaknya membawa angin segar bagi petani pisang Abaka yang sekian lama menunggu kepastian pemasaran hasil perkebunan yang sebenarnya sangat menjanjikan ini. “PT Leces membeli dengan harga Rp6.000 per kilo untuk serat abaka,” ujar Amiman. Sementara untuk saat ini luas lahan perkebunan pisang abaka sendiri baru sebesar 200 hektar dari target 5.000 hektar yang direncanakan tersebar di beberapa kecamatan diantaranya Kecamatan Essang, Essang Selatan dan Tanpan’amma yang berpusat di Essang. Khusus untuk Desa Essang, sebagian besar keluarga memiliki lahan pisang Abaka dan hampir setiap keluarga memiliki 1 hektar. Dengan luas lahan sebesar itu, maka kemampuan produksi serat Abaka Kabupaten Talaud

bisa mencapai produksi minimal 5.400 ton/hektar untuk sekali panen yang ditanam sebanyak 900 rumpun. Amiman menambahkan bahwa saat ini decoticator atau mesin pengolah serat Abaka hasil kreasi pengusaha serat Abaka asal Jawa yang ada di Kabupaten Kepulauan Talaud berjumlah 18 buah yang berasal dari bantuan Bank Indonesia dan sumber lainnya. Abaka sendiri sebelum dikenal sebagai bahan baku uang kertas. Warga juga memanfaatkan serat Abaka untuk dibuat jaring penangkap ikan dan tas anyaman tradisional, namun kini dengan keseriusan PT Leces bahkan investor lainnya yang ingin menggunakan hasil produksi jenis tanaman yang saat ini hanya ada dan bertumbuh di 3 negara yakni Ekuador, Philipina dan Indonesia, kualitas serat Abaka dari Kabupaten Kepulauan Talaud diakui merupakan yang paling unggul untuk dijadikan bahan baku uang kertas khususnya Dollar Amerika dan Yen tinggal bagaimana keseriusan Pemkab untuk memberikan perhatian dan bantuan yang optimal terhadap pengembangan produk tanaman endemik yang seharusnya menjadi produk unggulan ini.(try27)

KELUARGA BERENCANA

BKKBN: KB sangat penting Melonguane—Memasuki tahun 2014, Badan Koordinasi Keluarga Berencana Nasional (BKKBN) Kabupaten Kepulauan Talaud mulai melakukan sosialisasi program ayo ikut Keluarga Berencana (KB). Menurut Kepala BKKBN Talaud, Djody Taasiringan, gerakan ayo ikut KB sangatlah penting guna menekan laju pertumbuhan penduduk di Talaud karena sebagai daerah kepulauan dengan luas daratan tidak mencapai 2.000 Km persegi, adalah rentan jika tidak dilakukan upaya pengendalian laju pertumbuhan penduduk. Belum lagi ancaman kerusakan lingkungan yang membuat berkurangnya

wilayah daratan akibat abrasi pantai. “Penggundulan dan perusakan hutan membuat daerah dan tingkat resapan berkurang, juga abrasi yang menurut kajian bahkan mencapai satu meter per tahunnya,” jelas Taasiringan. Lanjut dikatakan, jika sejak dini tidak diambil langkah antisipasi untuk mengendalikan laju pertumbuhan penduduk, maka ke depan Talaud akan mengalami kesulitan dalam berbagai bidang. “Jadi kami mengajak seluruh warga talaud untuk ikut serta dalam program keluarga berencana, demi kemajuan dan kesejahteraan Talaud kini dan nanti,” tambahnya.(try27)


KAMIS, 20 FEBRUARI 2014

SEWA LAHAN PT MN

Rindengan: hasil rapat akan disampaikan ke Bupati PEMKAB Minsel, Rabu (19/2) kemarin, bertempat di ruang rapat Bappeda, menggelar rapat bersama pimpinan PT Maesa Nugraha, untuk membahas penyewaan lahan yang digunakan oleh PT Maesa Nugraha. Dan Drs Danny Rindengan selaku pimpinan rapat, berjanji untuk segera menyampaikan kepada Bupati Minsel Christiany ‘Tetty’ Paruntu SE, semua hasil yang didapat dalam rapat. Asisten I bidang Pemerintahan dan Kesra Sekab Minsel Drs Danny Rindengan, saat ditemui selesai rapat, kepada sejumlah wartawan mengatakan, rapat antara pihaknya dan pimpinan PT Maesa Nugraha, hanya membahas sewa lahan yang digunakan oleh PT Maesa Nugraha, yang dijadikan gudang material aspal curah. “Kami hanya membicarakan soal sewa tanah yang digunakan oleh PT Maesa Nugraha. Dan ada beberapa poin yang saya sudah catat, untuk dilaporkan ke Ibu Bupati,” ujar Rindengan. Sementara itu, juru bicara PT Maesa Nugraha Noci Karamoy, yang dikonfirmasi, mengaku siap memenuhi segala tuntutan dari Pemkab Minsel, sesuai dengan kemampuan, serta berdasarkan aturan yang berlaku. “Kami siap penuhi semua persyaratan yang akan diminta oleh Pemkab Minsel, tapi sebatas yang kami mampu dan harus sesuai aturan,” tutur Karamoy.(esem)

Tuerah benarkan PPIP hasil perjuangan Bupati Kumtua di Minsel diminta untuk tidak percaya isu miring dari sejumlah parpol Amurang—Kelompok kerja (Pokja) PPIP, Selasa (18/2) lalu, bertempat di ruang rapat Dinas Pekerjaan Umum (PU) Minsel Kelurahan Bitung Kecamatan Amurang,

menggelar rapat evaluasi hasil kerja program PPIP disetiap desa. Dan dalam rapat tersebut, seluruh peserta dikejutkan dengan pertanyaan, tentang kebenaran isu yang

mengatakan kalau proyek PPIP adalah hasil perjuangan salah satu partai Politik. Sebagaimana yang menjadi pertanyaan Kumtua Wakan Hengky Tambingon. Pasalnya menurut dia, isu

tersebut sudah berkembang luas, sehingga telah menimbulkan sedikit keresahan dikalangan warga Minsel, khususnya Amurang Raya. “Yah, kami mendapat informasi, bahwa proyek PPIP, adalah hasil perjuangan dari salah satu partai politik. Padahal yang kami tahu, semua proyek PPIP di Minsel, adalah hasil kerja

keras Pemkab Minsel, dalam melakukan lobi ke pemerintah pusat,” ujar Tambingon. Sementara itu, Kadis PU Minsel Jootje Tuerah ST MM, selaku Ketua Pokja, membantah isu tersebut, dan mengatakan, kalau proyek PPIP yang dianggarkan melalui APBN tersebut, adalah hasil perjuangan dari

Bupati Minsel Christiany ‘Tetty’ Paruntu SE. “Memang proyek PPIP adalah program Nasional. Tapi yang melakukan lobby ke pemerintah pusat, adalah Ibu Bupati. Dan mustahil proyek PPIP bisa hadir di Kabupaten Minsel, kalau tidak dilobi oleh Ibu Bupati. Jadi isu tersebut, tidak benar,” tutur Tuerah.(esem)

pemerintah kecamatan untuk melakukan perekaman data,” ujar Mononimbar. Dirinya juga menambahkan, dengan masih diperpanjangnya waktu perekaman data KTP-el, maka oleh pihaknya tidak melarang atau membatasi para wajib pilih, untuk bisa berpar-

tisipasi dalam Pemilu mendatang. “Untuk warga yang saat ini masih menggunakan KTP Siak, bisa memberikan hak suaranya dalam Pilcaleg dan Pilpres mendatang. Sebab untuk KTP Siak,masih berlaku, apabila warga belum memiliki KTP-el,” pungkasnya.(esem)

IDENTITAS

KTP SIAK berlaku dalam Pemilu A m u r a n g — Wa r g a masyarakat Minsel yang belum melakukan perekaman data untuk pembuatan KTP-el, boleh bernafas legah. Pasalnya perekaman data untuk pembuatan KTPel, oleh Dinas Catatan Sipil dan Kependudukan (Discapilduk) masih diperpanjang, sehingga dalam Pemilu nanti,

KTP Siak masih berlaku. Kadis Capilduk Minsel Drs Corneles Mononimbar MM, yang ditemui diruang kerjanya, Rabu (19/2) kemarin, kepada Swara Kita m e n g a t a k a n , menindaklanjuti akan surat edaran dari Dirjen Kependudukan Departemen Dalam Negeri (Depdagri),

dimana untuk pembuatan KTP-el, masih diperpanjang hingga akhir tahun 2014. “Memang pada beberapa waktu lalu, sudah disampaikan bahwa batas perekaman data untuk pembuatan KTP-el, hanya sampai akhir tahun 2013. Namun dengan masih banyaknya warga yang

belum melakukan perekaman data, maka oleh pemerintah pusat, masih memperpanjang waktu perekaman data sampai dengan tanggal 31 Desember 2014. Oleh sebab itu, kami mintakan kepada warga yang belum melakukan perekaman data, agar segera menghubungi

DUA PILIHAN

Ipik masih menunggu regulasi Molibagu—Keluarnya nama salah satu Komisioner KPUD Bolsel Ipik Yasin sebagai CPNS di Honda K2, membuat dirinya harus diperhadapkan pada dua pilihan. Pasalnya, proses pengusulan nama Honda K2 yang termasuk

didalamnya Komisioner KPUD tersebut ternyata masih dilakukan jauh sebelum perekrutan anggota KPU. Dalam pengakuannya, Ipik Yasin mengatakan pengusulan dirinya sebagai tenaga honorer daerah masih berproses sejak

Kategori satu (K1), kala itu dirinya dinyatakan tidak lulus sehingga Pemkab kembali mengusulkannya pada Honda K2. “Pengurusan berkas yang saya lakukan sudah lama berlangsung, ketika nama saya keluar untuk mengikuti tes di Honda

K2, saya minta ijin sama Ketua KPUD Bolsel Zulkarnain Kamaru dan diapun menyetujuinya,” ungkap Ipik. Menurutnya jika keluarnya nama di Honda K2 mempengaruhi jabatannya sebagai anggota komisioner KPU,

tentu dirinya lebih akan memilih untuk memangku jabatan di KPU. Regulasinya kita tunggu dulu kalau bagaimana prosesnya,” tutur komisioner KPU ini. Pada dasarnya tidak ada aturan yang mengikat Ipik Yasin saat mengajukan diri menjadi komisioner KPU,

dirinya pada saat itu masih berstatus sebagai tenaga Honda di Kabupaten Bolsel yang dibiayai oleh APBN. “Kalau saya dulu sebelum menjadi anggota KPU sebagai PNS tentu ada persyaratan lain yang akan saya penuhi, tapi saya honor tidak ada aturan

yang mengatur honor tidak bisa ikut seleksi KPU,” kilah Yasin. Sebelumnya Bupati Bolaang Mongondow Selatan H Herson Mayulu SIP saat dikonfirmasi kemarin mengatakan, keluarnya nama salah satu komisioner KPU Bolsel di

sekali, jangan setiap hari, karena akan mengganggu kinerja dari pada SKPD tesebut, apalagi saat ini ada pemeriksaan dari Badan Pemeriksa

Keuangan (BPK). “Sekarang, pihak BPK lagi melakukan pemeriksaan penggunaan keuangan APBD Boltim. Jadi kami sarankan kepada

pihak atau dinas/badan yang akan melakukan rapat sosialisasi, sebaiknya dilakukan sebulan sekali saja,” ujar Mamahit.(try25)

SOSIALISASI

Undangan ganggu kinerja SKPD Tutuyan—Kepala Dinas Perindustrian dan Perdagangan (Disperindag) Boltim, mengatakan, undangan sosialisasi yang hampir setiap hari dilak-

sanakan di kantor Bupati Boltim sangat mengganggu kinerja dari pada Satuan Kerja Perangkat Daerah (SKPD). “Pekerjaan di SKPD

kami jadi terhambat, akibat undangan rapat dan sosialisasi yang hampir setiap hari dilakukan,” kata Mamahit, kepada Swara Kita, Rabu (19/2)

kemarin. Menurut Mamahit, alangkah baiknya undangan dan rapat sosialisasi seperti ini dilakukan saja sebulan

NOMOR TELEPON/FAX (0431) 841071, FAX: (0431) 841060)

Honda K2 akan sangat berpengaruh terhadap tahapan pemilu yang sudah jalan. “Tidak akan mungkin Ipik itu diganti sementara Pemilu tinggal satu bulan lagi, bisa-bisa kacau tahapan yang sudah dilakukan,” pungkas Bupati. Jelas saja jika memang dirinya menjadi seorang PNS, otomatis rekomendasi dari pimpinan daerah dalam hal ini Bupati harus dikeluarkan guna melengkapi persyaratan yang sudah ditentukan. “Tapi kita tunggu dulu regulasinya bagaimana, tapi untuk memastikan Ipik masih harus menjalankan tugasnya sebagai komisioner KPU,” ujar Bupati.(try29)

KUNJUNGI www.swarakita-manado.com & www.swaramanado-online.com


Turn static files into dynamic content formats.

Create a flipbook
Issuu converts static files into: digital portfolios, online yearbooks, online catalogs, digital photo albums and more. Sign up and create your flipbook.