Swara kita 02 desember 2016

Page 1

JUMAT 2 DESEMBER 2016 NOMOR 3130 TAHUN XI

HARGA Langganan: Rp. 50.000,-/bulan (luar kota tambah ongkos kirim) NO REK: 001 01.52.000663-1 Bank Sulut a/n PT. Sulut Lestaripress ALAMAT: Mega Smart VIII No.7 Kawasan Mega Mas Boulevard Manado, Telp (0431) 841060, Fax: (0431) 841071

Harga: Rp.3000,Luar Kota + Ongkos Kirim

Christmas Festival Sulut 2016 resmi digelar

INTERNASIONAL PBB jatuhkan sanksi terberat aksi nuklir Korut PERSERIKATAN Bangsa-Bangsa menjatuhkan sanksi terberat sepanjang sejararah untuk Korea Utara. Hukuman diberikan atas uji coba rudal dan nuklir yang terus berulang. Dewan Keamanan PBB, Kamis (1/12), dengan bulat memutuskan untuk meneKIM Jong Un. rapkan sejumlah langkah yang lebih keras terhadap Korut, menyusul pengujian senjata nuklirnya yang kelima pada 9 September lalu. Sanksi besar yang dijatuhkan adalah pembatasan ekspor batu bara dan logam non-besi seperti tembaga. Dengan menerapkan sanksi ini, PBB memperkirakan negara tersebut akan mengalami kerugian US$800 juta atau setara Rp10,8 triliun setiap tahun. Baca: PBB ( Halaman 2 )

OPINI Proses hukum kasus Ahok, bisakah menjadi solusi damai? SUHU politik nasional menjelang unjukrasa “super damai” 212 (yang dalam medsos diplesetkan dengan Wiro Sableng) semakin memanas. Tampaknya upaya kanalisasi dari menggulirnya isu besar 212 tidak lagi terbendung baik ditataran Oleh : nyata ataupun melalui Kurniadi *) medsos. Salah seorang pengamat asing yang tidak mau disebutkan namanya kepada penulis mengatakan “the current situation in Indonesia is look like as eruption of the volcano/situasi terkini di Indonesia nampak seperti ledakan gunung berapi”. Baca: Proses ( Halaman 2 )

SELEBRITI

Manado—Menyambut Natal tahun 2016 Pemerintah Provinsi Sulut mengadakan iven spektakuler yakni Christmas Festival 2016. Kegiatan ini diselenggarakan sejak tanggal 1 hingga 31 Desember. Gubernur Sulut Olly Dondokambey di dampingi Wagub Steven Kandouw dan Sekretaris daerah Edwin Silangen resmi membuka seluruh rangkaian acara tersebut Kamis (1/12) bertempat di kompleks Marina Plaza Manado. Dalam sambutan Gubernur mengatakan kegiatan ini dilaksanakan guna menghibur warga Sulut dan lebih memajukan pariwisata Sulut, dengan adanya kegiatan ini diharapkan dapat mendongkrak pertumbuhan ekonomi Sulut karena berbagai kegiatan dilaksanakan seperti christmas market dan kegiatan lainnya. Baca: Christmas ( Halaman 2 )

GUBERNUR Sulut Olly Dondokambey saat meresmikan kegiatan Christmas Festival Sulut 2016.(foto: ist/humasprovsulut)

Pembentukan Ormas akan diperketat UU 17/2013 segera direvisi Jakarta—Pemerintah melalui Kementerian Dalam Negeri dan Kementerian Hukum dan HAM mulai mempersiapkan revisi Undang-Undang Nomor 17 Tahun 2013 tentang Organisasi Kemasyarakatan. Revisi UU Ormas rencananya akan diajukan setelah pembahasan RUU Penyelenggaraan

Pemilu, Partai Politik, dan MPR, DPR, DPD, dan DPRD (MD3) rampung digodok DPR RI. Menurut Tjahjo, revisi UU Ormas harus dilakukan karena banyak kelemahan dalam produk hukum saat ini. “Karena sekarang ini begitu mudahnya membuat ormas, apalagi izin-nya bisa cukup

online. Semua ormas mengaku asasnya pancasila tapi dalam praktiknya ucapannya tidak,” kata Tjahjo di Balai Kartini, Jakarta, Kamis (1/12). Dalam revisi UU Ormas pemerintah berencana memasukan peraturan yang memudahkan pelarangan dan pembatalan organisasi. Baca: Pembentukan ( Halaman 2 )

KAPOLDA Irjen Pol Drs Wilmar Marpaung SH saat memberikan cinderamata kepada Wagub Sulut Steven Kandouw pasa acara HUT Polairud ke 66 tahun.(foto: ist)

HUT POLAIRUD KE-66

Kapolda: Wujudkan Polri profesional dan terpercaya Bitung—Kepolisian Perairan dan Udara (Polairud) genap berusia 66 tahun, Kamis (1/12) kemarin. Di Polda Sulut, hari lahirnya Korps Bhayangkara Bahari ini diperingati dengan upacara dipimpin Kapolda Sulut, Irjen Pol Drs Wilmar Marpaung SH, di Mako Direktorat Polair, Tandurusa, Bitung. Baca: Kapolda ( Halaman 2 )

DEMO #212

Akan dikawal pasukan tanpa senjata Jakarta—Kepala Kepolisian Daerah Metro Jaya Irjen M Iriawan menegaskan pasukan pengamanan tidak akan dilengkapi dengan senjata saat mengawal kegiatan doa dalam Aksi Bela Islam III di Monas, Jumat (2/12). Menurut Iriawan, peserta aksi hanya akan membawa

Al-Quran, tasbih dan sajadah dalam mengikuti kegiatan itu. Maka itu tidak perlu dikawal dengan senjata. “Tidak ada, semua pasukan di sini tidak ada (yang bersenjata). Yang melayani doa dan zikir tidak ada yang pakai senjata,” ujar Iriawan usai melakukan apel pasukan

pengamanan di Monas, Kamis (1/12). Iriawan mengatakan, pasukan yang dilengkapi dengan senjata akan disiagakan di luar Monas seperti perumahan, gedung, perkantoran dan titik rawan lainnya seperti kawasan Glodok, Sudirman, Karet dan Mangga Dua.

“Itu pun terpaksa dilakukan, tapi pakai (peluru) karet,” kata Iriawan. Iriawan tidak menyebut angka rinci tentang jumlah pasukan yang nantinya akan dikerahkan untuk menjaga keamanan. Dia hanya mengatakan, jumlah pasukan pengamanan lebih dari cukup.

Selain memperketat pengamanan, sejumlah fasilitas juga akan disediakan oleh kepolisian untuk peserta aksi. Kepolisian juga turut menyiapkan kamar mendi umum, ambulance, dan air minum untuk mencegah dehidrasi para peserta aksi. Baca: Akan ( Halaman 2 )

Mohammad Hilman dan Muhanad Touja

Dua bocah WNI berhasil diselamatkan dari Suriah NABILA SYAKIEB

Aktris utama paling ngetop TAK berlebihan bila menyebut Nabila Syakieb adalah salah satu artis paling populer saat ini. Sudah banyak judul sinetron yang ia bintangi. Kiprahnya di dunia akting juga membuat wanita 31 tahun itu sering mendapatkan penghargaan. Baca: Aktris ( Halaman 2 )

Di tengah konflik yang terus berkecamuk di Suriah, dua anak warga negara Indonesia berhasil diselamatkan dan akhirnya dipulangkan pada Rabu (30/11). Mohammad Hilman dan Muhanad Touja selama ini belum pernah menginjakkan kakinya di Indonesia. Mereka berdua lahir di Suriah, negara yang didera perang sipil sejak 2012. RIWAYAT Mohammad dan Muhanad bisa tertoreh di sana karena ibu mereka bekerja sebagai tenaga kerja Indonesia di Suriah, jauh sebelum konflik pecah. Ibu dari Mohammad Hilman, Nani Nuraeni

NOMOR TELEPON/FAX (0431) 841071, FAX: (0431) 841060)

binti Sail, berangkat dari kampung halamannya di Maja-lengka, Jawa Barat, untuk mengadu nasib menjadi TKI di Suriah pada Desember 2008. Kehidupan di Suriah ternyata tak semudah yang dibayangkan, sampai-sampai ia kabur dari tempat tinggal majikannya pada Juni 2009. Ia kemudian ditampung oleh seorang warga negara Suriah, Samer al-Bawab, yang berjanji akan mengantarnya ke KBRI Damaskus. “Bulan berganti bulan, Nani malah bekerja di kantor agen TKW ilegal Samer al-Bawab,” tulis KBRI Damaskus dalam siaran pers. Baca: Dua ( Halaman 2 )

RODHI Mahrfur. MOHAMMAD Hilman dan Muhanad Touja.

KUNJUNGI www.swarakita-manado.com & www.swaramanado-online.com


SAMBUNGAN PBB ... Dari Halaman 1

Proses ... Dari Halaman 1

Resolusi ini akan membatasi pemasukan Korea Utara yang dapat digunakan untuk mendanai program rudal balistiknya. Poin rincian sanksi tersebut di antaranya adalah pembatasan mengikat untuk memotong ekspor batu bara sebesar 62 persen atau US$700 juta setiap tahun dan pelarangan ekspor patung, yang biasanya berkontribusi belasan juta dolar setiap tahun bagi Korut. Selain itu, PBB juga menjatuhkan sanksi berupa pelarangan ekspor logam non-besi termasuk tembaga, nikel dan seng, senilai US$100 juta per tahun. PBB juga melarang ekspor barang mewah termasuk karpet dan permadani senilai US$500. Sejumlah langkah ini diterapkan pada pejabat Korut, diplomat dan perusahaan yang diduga terlibat dengan kegiatan nuklir, serta penyelundupan dan penjualan ilegal senjata api untuk mendukung keuangan rezim Kim Jong Un. Sekretaris Jenderal Ban Ki-moon menyambut baik langkah ini. Dia mengatakan DK PBB telah mengambil langkah keras terhadap salah satu ancamanan kedamaian dan keamanan terbesar saat ini. “Resolusi hari ini termasuk sanksi terkeras dan paling komprehensif yang pernah diterapkan oleh Dewan Keamanan,” ujarnya dalam pidato. Melalui pernyataan pers, Korea Selatan menyatakan sangat mendukung sanksi tersebut. Negara tetangga yang masih dalam status berperang dengan Korut ini mengatakan hukuman tersebut pantas diberikan kepada sang musuh.(cnni)

Menurut informasi dari berbagai sumber yang sudah terkonfirmasi maupun yang belum terkonfirmasi, menyebutkan jumlah pengunjuk-rasa 212 khususnya dari Jawa Barat, Banten dan DKI Jakar-ta masih membludak, bahkan pengunjukrasa dari provinsi yang lain juga akan masuk ke Jakarta. Beberapa organisasi yang masih “nekat” mengirimkan massanya ke Jakarta antara lain FPI dari berbagai daerah (walaupun massa FPI Ciamis yang sempat berjalan kaki ke Jakarta akhirnya membubar-kan diri ditengah jalan), Hizbut Tahrir Indonesia (HTI), Jamaah Anshorut Daulah (JAD), Jamaah Ansyariah Syiasyah (JAS), Dewan Kemakmuran Masjid (DKM), HMI MPO, HMI Dipo, Gerakan Reformasi Islam/GARIS, Gerakan Anti Pemurtadan dan Aliran Sesat (GAPAS), Aliansi Amar Ma’ruf Nahi Mun’kar (ALMANAR), Aliansi Pergerakan Islam (API) Jawa Barat, BEM, Beberapa Pondok Pesantren sampai kepada kelompok buruh yang tergabung dalam KSPI. “Kenekatan” mereka untuk tetap menggelar aksi unjuk rasa 212 juga dipicu dengan penilaian mereka terhadap proses hukum penistaan agama yaitu tersangka Ahok berjalan dengan lamban. Bahkan, salah satu butir “kesepakatan” GNPF-MUI dengan Kapolri dalam pertemuan “mediasi” di Kantor MUI, Jakarta Pusat, menyatakan bahwa kelompok GNPF-MUI meminta Ahok segera ditahan. Pertanyaannya adalah apakah perlu Ahok ditahan? Apa implikasi hukum dan politiknya? Apakah penahanan Ahok dapat “mengcancel” atau mengurangi jumlah massa 212 yang menggeruduk Jakarta? Sementara itu, disisi yang lain dalam kasus 212 ini juga menyeruak adanya beberapa

Aktris ... Dari Halaman 1 Terbaru, Nabila Syakieb keluar sebagai pemenang di ajang SCTV Awards dalam kategori Aktris Utama Paling Ngetop. Bagi Nabila, kemenangan kemarin merupakan yang kedua buatnya. Nabila sendiri merasa tak menyangka bisa terpilih sebagai aktris utama paling ngetop di ajang SCTV Awards. Pasalnya ia harus bersaing dengan nama-nama besar lain seperti Audi Marrisa, Amanda Manopo, Angel Karamoy dan Naysila Mirdad. “Sama sekali nggak menyangka karena nama-nama besarnya semuanya ada di situ. Tapi Alhamdulillah aku dapat,” ujar Nabila Syakieb saat ditemui di acara SCTV Awards, Daan Mogot, Jakarta Barat, Rabu (30/11). Kemenangan ini seakan semakin melengkapi kebahagiaan Nabila yang belum lama ini merayakan ulang tahunnya pada tanggal 18 November kemarin. Ia pun mempersembahkan kemenangannya kemarin untuk semua orang yang sudah mendukungnya selama ini. “Ini kado ulang tahun aja. Pialanya saya persembahkan untuk Semua orang yang sudah mendukung karier aku selama ini, nggak bisa aku sebutin satu persatu,” tandas Nabila.(kplc)

Dua ... Dari Halaman 1 Hingga akhirnya pada 1 Mei 2013, Nani melahirkan seorang anak hasil hubungannya dengan anak lelaki tertua Samer, Adnan al-Bawab. “Samer menjadikan bayi Mohammad Hilman sebagai sandera agar Nani mau dipekerjakan ke rumah-rumah orang secara bulanan di bawah pengawasan Samer. Samer mengancam jika Nani tidak menurut padanya, maka bayinya tidak akan selamat,” tulis KBRI Damaskus. Demi anaknya, Nani rela dipekerjakan di banyak tempat. Ia bahkan rela gajinya tiap bulan dipotong oleh Samer. Setelah berhasil melacak keberadaan Nani, KBRI Damaskus langsung mengupayakan proses hukum bagi Samer. Mereka pun berhasil memenjarakan Samer dan komplotan agen TKW ilegalnya. Namun, Nani dan Mohammad juga tak luput dari proses peradilan Suriah. Pasalnya, mereka tak memiliki paspor dan izin tinggal. Meskipun demikian, KBRI Damaskus akhirnya berhasil mengeluarkan kedua WNI itu dari pusat penahanan imigrasi ke shelter KBRI Damaskus. “Selama tinggal di shelter KBRI, Mohammad Hilman kerap menanyakan Samir dan istrinya yang dikenalnya sebagai orang tuanya, sedangkan Nani hanyalah pembantu Samer,” tulis KBRI Damaskus. Dua Bocah WNI Berhasil Diselamatkan dari SuriahSelama tinggal di shelter KBRI, Mohammad Hilman kerap menanyakan Samir dan istrinya yang dikenalnya sebagai orang tuanya, sedangkan Nani hanyalah pembantu Samer. (Dok. KBRI Damaskus) Kisah serupa juga dialami oleh ibu dari Muhanad, Sri Budi Setyowati Sudardi, yang berangkat dari Makassar ke Suriah untuk mengadu nasib sebagai TKI pada April 2003. Menurut penuturan Sri kepada Kedutaan Besar RI di Damaskus, ia berangkat dengan paspor palsu yang diterbitkan oleh Kantor Imigrasi Jakarta Barat. “Nama asli Sri Budi adalah Suwi Daeng Bau asal Makassar, tetapi dibuatkan paspor di Jakarta Barat dengan nama Sri Budi Setyowati Sudardi asal Surabaya,” tulis KBRI Damaskus. Ia pun berhasil lolos masuk ke Suriah dan bekerja di Aleppo. Setelah tujuh tahun bekerja, pada 2010 Sri Budi alias Suwi berkenalan dan menikah dengan sopir taksi setempat bernama Muhammad Khoyawi. Saat konflik di Suriah mulai panas, Muhanad lahir ke dunia pada 18 Oktober 2012. Bertahun-tahun setelahnya, keluarga kecil ini hidup terkepung di Aleppo, di mana pemberontak dan pasukan pemerintah yang belakangan dibantu koalisi udara Rusia, terus berseteru. Ketika konflik memuncak pada Agustus lalu, tim KBRI Damaskus berusaha keras untuk mengeluarkan keluarga kecil ini dari Aleppo. “Setelah menunggu jalanan ke Damaskus aman dilalui, pada Agustus 2016, Sri Budi alias Suwi beserta anaknya Muhanad Touja dibawa ke shelter Damaskus,” tulis KBRI Damaskus. Namun, Suwi tak lantas dapat hidup tenang. Ia masih harus menjalani beberapa persidangan untuk mengurus masalah keimigrasiaannya. Didampingi tim KBRI Damaskus, Suwi dan Muhanad akhirnya berhasil dipulangkan. Pejabat Penerangan Sosial dan Budaya KBRI Damaskus, AM Sidqi, mengatakan bahwa Nani dan Suwi hanya merupakan sebagian kecil dari puluhan ribu TKI bermasalah yang ditangani oleh pihaknya. Sepanjang 2016, KBRI Damaskus sendiri sudah memulangkan 88 TKI korban tindak pidana perdagangan orang (TPPO). Sementara itu, KBRI Damaskus juga masih terus melakukan upaya repatriasi yang sudah dilakukan sejak 2012 silam, ketika konflik di Suriah mulai berkecamuk. Hingga saat ini, KBRI Damaskus sudah merepatriasi 12.563 WNI dari Suriah.(cnni)

JUMAT 2 DESEMBER 2016

Ormas yang sering menyebarkan ujaran kebencian atau hatespeech, menggalang massa cair untuk ikut unjuk rasa 212, “mempolitisasi” agama, termasuk ada indikasi menjadi “provokator”. Pertanyaannya adalah apakah organisasi semacam ini patut dibubarkan? Apa penyebab munculnya organisasi-organisasi semacam ini? Kajian Teori Menurut Dr. Ichsan Malik dari UI, pencegahan atau resolusi konflik memiliki 5 komponen yaitu komponen eskalasi dan deeskalasi;Komponen faktor konflik; Komponen aktor konflik, Komponan pemangku kepentingan dan komponen kemauan politik penguasa untuk menyelesaikan konflik serta membangun perdamaian. Mengacu pada pendapat diatas dikaitkan dengan perkembangan sisuasi nasional menjelang 212, pemetaan atau gambarannya sudah jelas. Bagaimanapun juga, sikon sekarang sudah mengarah ke eskalasi konflik karena deraajat konfliknya meningkat, ketegangan meluas dan terjadi mobilisasi massa, yang akhirnya menyebabkan krisis pada seluruh pihak yang berkepentingan untuk menyelesaikan konflik. Sementara itu, dilihat dari faktor konflik, maka sikon sekarang dan sikon sebelumnya telah memenuhi unsur-unsur adanya elemen pemicu konflik (pernyataan gegabah Ahok di Kepulauan Seribu yang menistakan surat Al-Maidah ayat 51 yang kemudian diviralkan di medsos oleh Buni Yani, untungnya baik Ahok maupun Buni Yani sudah dinyatakan sebagai tersangka), elemen akselerator konflik (perang propaganda di medsos dari kubu Ahok dan anti Ahok,

penggalangan massa oleh kelompok anti Ahok maupun pro Ahok, proses hukum terhadap Ahok yang dinilai lambat dll) dan elemen akar konflik atau penyebab struktural yang paling mendasar (kemungkinan seperti melunturnya semangat Bhineka Tunggal Ika, adanya gap sosial, ekonomi dan politik ditandai dengan faktor gini ratio yang melebar, ketidak puasan terhadap kinerja pemerintah khususnya dibidang ekonomi dengan indikasi ratio hutang luar negeri yang mencapai 2,14% dari total APBN dan lain-lain). Sedangkan dari komponen aktor konflik dikaitkan dengan sikon 212 terdiri dari 3 golongan yaitu provokator, kelompok rentan (kelompok yang menjadi sasaran ajakan atau massa cair) dan kelompok fungsional (kelompok yang tanggungjawab utamanya menghentikan kekerasan/konflik). Komponen pemangku kepentingan terdiri dari Polri, TNI, tokoh-tokoh, LSM, peneliti dan media massa. Tugas mereka adalah menghentikan konflin dan mencegah meluasnya konflik. Terkait dengan 212, pembaca akan memahami mana yang sudah bekerja aktif dan mana yang belum dalam upaya meminimalisir massa ke Jakarta. Komponen yang terakhir adalah kemauan politik penguasa dalam hal ini inisiatif dan kepemimpinan penguasa untuk menyelesaikan konflik (pertanyaan besar yang berkembang di kelompok pengunjukrasa 212 adalah berani tidak penguasa manahan Ahok). Perlukan Ahok ditahan ? Bagi kelompok anti Ahok, jawabannya sudah pasti yaitu perlu. Ada beberapa alasan

Christmas ... Dari Halaman 1 Gubernur menyampaikan Natal memberikan sukacita dan damai bagi umat Kristiani, Natal di sulut akan lebih meriah dengan pelaksanaan Christmas festival sekaligus Natal nasional tanggal 27 Desember nanti. “Chrismast Festival ini diadakan agar Sulut lebih mendunia, wujud dari pemerintah untuk menciptakan

suasana beda dalam perayaan natal kali ini. Damai Natal akan tercapai bila semua elemen selalu menghargai semboyan si tou tumou tou dengan saling menghargai. Banyak Hal yang menjadi perhatian dalam kehidupan bernegara. Revolusi mental harus tertap dilaksanakan masyarakat, berdamai dengan Tuhan dan

sesama, karena kita semua ciptaan Tuhan,” tutur Gubernur. Atas nama Pemerintah Gubernur menyampaikan selamat merayakan Natal dan menyongsong tahun baru 2017. Turut hadir dalam acara tersebut Unsur Forkopimda Sulut, Bupati Walikota, Pejabat eselon II dan tamu undangan.(erer)

Pembentukan ... Dari Halaman 1 Syarat ketat untuk pembentukan ormas baru juga akan diatur dalam revisi nanti. Menurut Tjahjo, ide revisi UU Ormas muncul setelah pemerintah melihat maraknya organisasi yang bertentangan dengan ideologi negara, Pancasila. Namun, pemerintah tak bisa semena-mena membubarkan organisasi-organisasi tersebut karena terganjal peraturan dalam UU Ormas. “Sekarang yang sudah kita ketahui ada tokoh ormas terangterangan anti-pancasila, kita tidak bisa kok membatalkan. Padahal ormas itu terdaftar di Kemdagri dan Kemkumham,” kata Tjahjo. Dalam Pasal 61 dan 62 UU Ormas disebutkan bahwa sanksi administratif dapat diberikan pada organisasi yang melanggar hukum di Indonesia. Sanksi administratif terdiri atas peringatan tertulis, penghentian bantuan dan/atau hibah, penghentian sementara kegiatan dan/ atau pencabutan surat

keterangan terdaftar, atau pencabutan status badan hukum. Ada tiga tahap peringatan tertulis yang harus dikeluarkan terlebih dahulu, sebelum Pemerintah bisa menjatuhkan sanksi kedua berupa penghentian bantuan dan/atau hibah. Masing-masing tahap peringatan tertulis harus dipatuhi ormas dalam waktu maksimal 30 hari. ORMAS GARIS KERAS Kepala Polri Jenderal Tito Karnavian mengatakan, kunci pembubaran organisasi masyarakat garis keras ada dua, yaitu adanya legitimasi hukum dan legitimasi publik. “Perlu ada dua langkah, satu ada legitimasi hukum dan legitimasi publik. Apakah ada aturan-aturan yang memang perlu ormas ini dibubarkan,” kata Tito menjawab pertanyaan peserta Kongres XVII Muslimat NU di Asrama Haji, Pondok Gede, Jakarta

Timur. Dalam membubarkan suatu ormas garis keras, menurut Tito, ormas tersebut harus melanggar hukum. Setelah itu, masyarakat juga harus mendukung apapun saksi yang diberikan kepada ormas, dari sanksi ringan hingga pembubaran. “Ini dilematis, kita ingin tegas, tapi tolong dukungan dari masyarakat. Kita cari fakta-fakta apakah ormas ini melakukan pelanggaran hukum atau tidak, dan perlu dukungan kuat dari publik,” kata Tito. Tito bercerita, dalam kasus orasi Ahmad Dhani saat demo 4 November lalu, polisi memanggil beberapa saksi termasuk dari pihak Front Pembela Islam. Tapi, kata Tito, polisi mendapatkan sorotan negatif dari pemanggilan itu. “Kemarin kasusnya Ahmad Dhani, kita undang beberapa FPI untuk bersaksi, tapi tidak datang. Tersebar di medsos katanya ini kriminalisasi umat Islam. Padahal ini baru saksi kan,” pungkasnya.(cnni)

Kapolda ... Dari Halaman 1 Membacakan amanat tertulis Kapolri, Jenderal Polisi Drs M Tito Karnavian MA PhD, Kapolda menyampaikan kebijakan negara dalam mewujudkan Indonesia sebagai poros maritim dunia, telah dijabarkan dalam Rencana Pembangunan Jangka Menengah Nasional (RPJMN) 20142019. “Kebijakan tersebut menjadi sebuah tantangan tugas Polri. Karena sebagai bagian dari pemerintahan, maka menjadi kewajiban bagi Polri untuk mendukung dan menjabarkan visi kelautan tersebut melalui terpeliharanya aspek keamanan, ketertiban dan keselamatan masyarakat di

wilayah perairan serta wilayah udara Indonesia,” ujar Kapolda. Lebih lanjut Jenderal bintang dua ini mengungkapkan, bahwa selama 66 tahun, Kapolri menilai bahwa Polairud telah mampu menjalankan peran fungsinya dengan baik. Oleh karena itu, jajaran Polairud diharapkan tidak berpuas diri atas berbagai keberhasilan dan capaiannya. “Masih banyak hal-hal yang harus dibenahi guna menjadikan Institusi Polairud yang semakin profesional, modern dan dipercaya masyarakat,” harapnya. Mengakhiri amanatnya, Kapolri mengimbau seluruh jajaran Polairud agar men-

jadikan momentum ini sebagai wahana untuk berbenah dan meningkatkan kemampuan. “Saya yakin dan percaya, dengan semangat dan komitmen revolusi mental yang terus digelorakan, Polairud mampu mewujudkan Polri yang semakin profesional, modern dan terpercaya,” pungkas Kapolri dalam amanat tertulisnya. Upacara tersebut dihadiri Wakapolda Sulut, Brigjen Pol Drs Lotharia Latif SH MHum, bersama para Pejabat Utama Polda Sulut, Wakil Gubernur Sulut, Drs Steven OE Kandouw, pejabat TNI, Forkopimda Kota Bitung, purnawirawan Polri serta Bhayangkari.(erel)

yang mendasarinya antara lain Ahok masih berstatus tersangka, namun tokoh-tokoh lain yang terkena kasus yang sama dengan Ahok seperti Permadi, Lia Eden, Ahmad Musadeq, dan Arswendo Atmowiloto langsung ditahan atau dipenjara; Ahok dikhawatirkan membuat pernyataan serupa yang dianggap menyinggung perasaan umat Islam. Seperti yang sudah terjadi yakni, soal pernyataan pendemo 4 November 2016 memperoleh bayaran masing-masing Rp 500 ribu; jika tak dilakukan penahanan terhadap Ahok, maka bisa menjadi preseden atau contoh yang buruk bagi kasus-kasus serupa setelah ini; Jika Ahok tidak ditahan, sikon makin lama pasti makin radikal bahkan yang tadinya biasa-biasa saja menjadi teradikalisasi; Penahanan Ahok adalah “resolusi konflik” meredam memanasnya atau berpotensi chaosnya 212 dll. Imam Besar Front Pembela Islam (FPI) Habib Rizieq meminta agar Basuki Tjahaja Purnama alias Ahok segera ditahan. Hal ini disampaikannya saat berkoordinasi dengan pimpinan Kejaksaan Agung (Kejagung) di Kejagung, Kebayoran Baru, Jakarta Selatan, Jumat (25/11). Menurutnya, akibat kasus Ahok yang diduga menistakan agama, turunan konfliknya menjalar ke semua sektor. Dia menilai, ucapan Ahok sudah menimbulkan reaksi mendalam dan mengakibatkan perpecahan di mana-mana. Habib pun mengklaim bahwa ada empat poin yang mengharuskan penegak hukum menahan Ahok. “Pertama, persoalannya adalah kasus yang mengaitkan Ahok ini peristiwa luar biasa. Luar biasa karena dilakukan pejabat publik. Kedua sudah berdampak luas,” jelas dia. Ketiga, lanjut dia, peristiwa dugaan penistaan Surah Al-maidah 51 sudah menyebabkan polemik di dalam negeri maupun di luar negeri. “Keempat sudah menimbulkan korban. Di mana-mana terjadi demo, aksi benturan antara parat dan warga. Ada yang meninggal ada yang luka. Ini berpotensi

2

memecah belah NKRI. Maka segera ditahan,” tandas Habib Rizieq (http://www.jpnn.com/ read/2016/11/25/483224/Ini-4Alasan-Ahok-Harus-DitahanVersi-Habib-Rizieq) Menurut kelompok yang tidak setuju Ahok ditahan mempunyai alasan antara lain : isu Ahok hanya alasan bagi kelompok “die hard” untuk menyerang dan mendelegitimasi pemerintahan sekarang ini; Jika Ahok ditahan, pelaksanaan Pilkada Jakarta menjadi tidak menentu atau diundur; Jika Ahok ditahan berarti proses hukum kalah dengan pemaksaan kehendak dll Menurut Kapolri, Jenderal Tito Karnavian, menjelaskan empat alasan Ahok tak ditahan setelah ditetapkan sebagai tersangka. Pertama, perlu adanya suara bulat mengenai pelanggaran pidana di kalangan penyidik. Sementara dalam gelar perkara, penyidik yang berjumlah 21 orang masih terpecah. Kedua, penyidik mesti berkeyakinan ada potensi tersangka melarikan diri. Hal ini pun tidak terpenuhi. Ketiga, kekhawatiran penyidik untuk menghilangkan barang bukti. Dalam kasus ini, barang bukti sudah diperoleh, yakni video yang merekam ucapan Ahok. Karena itu, polisi tidak khawatir Ahok menghilangkan barang bukti. Keempat, kekhawatiran tersangka mengulangi perbuatannya. Dalam hal ini, penyidik belum melihat ada potensi Ahok melakukan hal tersebut (http:// w w w. c n n i n d o n e s i a . c o m / k u r s i p a n a s d k i 1 / 20161116122958-516-173001/ empat-alasan-ahok-tak-ditahan/ ) Menyikapi masalah ini, elemen pemangku kepentingan khususnya tokoh-tokoh, LSM, peneliti dan media massa seharusnya meliterasi masyarakat bahwa kegaduhan ini sebenarnya patut dihentikan, dan mengingat kita adalah negara hukum maka kita harus menjadikan hukum sebagai panglima. Bagaimana setuju? *) Penulis adalah pengamat masalah strategis Indonesia dan pengamat masalah komunikasi massa. Tinggal di Pangandaran, Ciamis, Jawa Barat.

Akan ... Dari Halaman 1 Kepolisian juga menyediakan lima lahan parkir untuk peserta aksi yang membawa kendaraan. Lahan parkir itu terletak di Parkir Timur Senayan, Lapangan Banteng, Istiqlal, Pekan Raya Jakarta, dan Lapangan Parkir IRTI Monas. Iriawan sebelumnya ikut dalam apel pengamanan jelang aksi 2 Desember di Lapangan Monas, Jakarta Pusat, tadi padi. Apel akbar itu turut melibatkan pasukan pengamanan berasal dari TNI AD, TNI AL, Brimob Nusantara, Brimob Polda Metro Jaya, Sabhara, Satlantas Polda Metro Jaya, dan pasukan polisi bersorban. SATPOL PP SIAGA I Menteri Dalam Negeri Tjahjo Kumolo memerintahkan seluruh Satuan Polisi Pamong Praja (Satpol PP) di DKI Jakarta dan kawasan penyangga ibu kota untuk membantu pengamanan jelang Aksi Bela Islam III, Jumat (2/12) besok. Tjahjo bahkan menetapkan status siaga I bagi Satpol PP untuk bertugas membantu pengamanan. Status siaga I dikeluarkan mulai Kamis (1/12) hingga Sabtu (3/12) mendatang. Karena status tersebut, satpol PP di kawasan ibu kota, Banten, dan Jawa Barat diminta mengetatkan bantuan pengamanan daerah. “Saya sudah membuat radiogram dan surat instruksi agar Satpol PP se-DKI dan wilayah yang berbatasan dengan DKI mendukung pengamanan di wilayah masing-masing, dibawah komando Kapolda Metro Jaya,” kata Tjahjo di Jakarta. Instruksi tersebut disampaikan Tjahjo melalui Direktur Jenderal Bina Administrasi Kewilayahan Kementerian Dalam Negeri. Selain kepada Satpol PP, tugas membantu pengamanan juga ditujukan terhadap petugas pemadam

kebakaran di DKI Jakarta, Banten, dan Jawa Barat. Sebelumnya, Tjahjo telah mengeluarkan imbauan agar warga dari luar ibu kota tak datang ke Aksi Bela Islam III yang hendak digelar di kawasan Monumen Nasional. Aksi Bela Islam III akan digelar dalam bentuk doa bersama di Monas, Jakarta Pusat, sejak pukul 08.00 WIB hingga 13.00 WIB. Selain doa bersama, peserta aksi juga akan menjalankan ibadah salat Jumat bersama di Monas. Menurut Tjahjo, doa bersama dapat dilakukan warga di daerah masingmasing. Kegiatan tersebut, pandangnya, tak harus dilakukan di ibu kota semata. Tjahjo juga tidak melarang pegawai negeri sipil untuk ikut doa bersama. Namun, doa hanya boleh dilakukan di kantor masing-masing agar tidak mengganggu pelayanan publik. “PNS doa di kantor masingmasing saja, di daerah saja, kan melayani masyarakat yang datang ke kantor Pemda,” tuturnya. Sementara itu, organisasi buruh memastikan untuk tetap melakukan demo pada 2 Desember, bersamaan dengan aksi ‘Bela Islam III’ yang dilakukan GNPF MUI. Meskipun dilakukan pada hari yang sama, namun demo yang dilakukan buruh berbeda. Titik kumpul buruh di Balaikota, tidak di dalam Monas. Demikian disampaikan Presiden KSPI Said Iqbal di Jakarta, Kamis (1/12/2016). “Dari tempat pemberangkatan, buruh akan turun di Tugu Tani sekitar pukul 10.00 WIB. Dari Tugu Tani kemudian berjalan ke titik kumpul di Balaikota,” ujar Iqbal. Menurut Iqbal, massa buruh yang akan ikut demo 2 Desember berjumlah 50.000. Mereka berasal dari Jabodetabek, Karawang, Serang, dan Purwakarta.(cnni)

KOMISARIS UTAMA: Ina Eryana. KOMISARIS: Christianus H. DIREKTUR UTAMA: Meilany Mongilala, DIREKTUR: Hendra Zoenardjy, WAKIL DIREKTUR I: Ronald Rompas, WAKIL DIREKTUR II: Noldy Poluan, PEMIMPIN REDAKSI: Hendra Zoenardjy. REDAKTUR EKSEKUTIF: Ronald Rompas, Donny Wungow, Glenly Bagawie, Tonny Mait MUSYAWARAH REDAKSI: Hendra Zoenardjy, Ronald Rompas, Donny Wungow, Glenly Bagawie, Tonny Mait. REDAKTUR: Robby Liando, Hanny Rais, REPORTER: Deddy Wakkary, Hanny Rais, Robby Liando, Ronald Sumakul Ridwan Nurhamidin. FOTOGRAFER: Christian Farry Pratasik, KORDINATOR BIRO: Wolter Pangalila (BITUNGMANADO), Stenly Gaghunting (NUSA UTARA), Yunita Datalamon (BOLMONG RAYA), BIRO-BIRO: Glenly Bagawie (TOMOHON), Erwien Bojoh (MINAHASA), Rusdianto Rantesalu (MINUT), Servi Maradia (MINSEL), Wolter Pangalila (BITUNG), Stenly Gaghunting (SANGIHE, SITARO), Denny Dalihade (TALAUD) Yunita Datalamon (KOTAMOBAGU-BOLMONG, BOLMUT), Faruk Langaru (BOLTIM), Chandra Paputungan (BOLSEL). KONTRIBUTOR: Syaiful W Harahap (KHUSUS KESEHATAN). KOORDINATOR ARTISTIK: Fadjrin Haryanto. STAF ARTISTIK: Richard Tamara. SEKRETARIS REDAKSI: Angelia Natasia Herline. MANAGER IKLAN: Herry Bagau, STAF IKLAN: Denny Moningka. ADMINISTRASI IKLAN: Nancy Bertha. MANAGER PEMASARAN: Noldy Poluan. STAF PEMASARAN: Meisisco Gaghana. DISTRIBUSI: Denny Poluan (Minahasa, Tondano, Tomohon, Mitra), Sterfi Lumangkun (Bitung), Alfrits Samolah (Minsel), Marchel Wowor, Steven Manengkey (Manado). PACKING: Samiun Hulantu. KOLEKTOR PEMASARAN: Reinold Welong, ADMINISTRASI: Lisa Wuisan. STAF UMUM: Deydi Mokoginta, Iman. SEKRETARIS/BENDAHARAPERUSAHAAN: Nancy Bertha. PENERBIT : PT. Sulut Lestaripress, PERCETAKAN: PT. Manado Media Grafika (Isi di luar tanggung jawab percetakan) HARGA Langganan: Rp. 50.000,-/bulan (luar kota tambah ongkos kirim) NO REK: 001 01.52.000663-1 Bank Sulut a/n PT. Sulut Lestaripress TARIF Iklan: Rp. 9000/mm kolom (BW), Rp.15000/mm Kolom (FC), ALAMAT: Mega Smart VIII No.7 Kawasan Mega Mas Boulevard Manado, Telp (0431) 841060, Fax: (0431) 841071 PERCETAKAN: Jl. AA Maramis, Kairagi, Manado. Telp (0431) 812777


SULUT reses Pekan depan, Deprov Sulut serap aspirasi DI akhir tahun 2016 ini, rencananya Deprov Sulut akan menyerap caspirasi masyarakat. Masa reses dengan agenda menyerap aspirasi masyarakat di daerah pemilihan masing-masing ini bakal dilakukan 45 anggota Deprov Sulut. Sedangkan untuk masa reses untuk triwulan ketiga itu akan dimulai sejak 9-16 Desember 2017 pekan depan. Sekwan Bertolomeus Mononutu, saat dikonfirmasi membenarkan akan beberapa agenda termasuk masa reses selama sepekan. “Anggota Deprov Sulut akan melaksanakan reses selama sepekan mulai tanggal 9 16 Desember. Setiap anggota dewan akan didampingi 1 staf dari sekretariat dewan,” ungkap Mononutu. Untuk reses kali ini, Anggota Deprov Sulut akan mendapatkan anggaran sebesar Rp45 juta per anggota. “Jika sebelumnya ada anggaran biaya duduk. Untuk reses di triwulan ketiga ini sudah tidak ada lagi,” tandasnya. Lanjutnya, anggaran yangdisediakan tersebut hanya boleh dipegang oleh staf pendamping. “Uangnya dipegang oleh staf pendamping. Dan untuk dana tersebut hanya boleh diambil bagi mereka yang akan melaksanakan reses. Dan penggunaannya pun harus jelas, disertai bukti foto dan bukti soal pengeluaran,” tegasnya.(dede)

JUMAT 2 DESEMBER 2016

3

Apel Nusantara Bersatu tanpa kehadiran legislator Sulut Anggota Deprov: Tidak ada undangan yang masuk

kamtibmas Deprov harapkan penambah anggaran untuk keamanan AKHIR-akhir ini, kondisi keamanan Bangsa Indonesia tengah dicoba untuk digoyang lagi oleh oknum-oknum tidak bertanggung jawab. Pengeboman di salah satu Gereja yang terjadi baru-baru ini, menyiratkan adanya keinginan untuk kembali membuat teror jelang perayaan Natal dan Tahun Baru. Menyikapi soal kondisi ini, Anggota Deprov Sulut, Netty Pantouw angkat bicara. Dia meminta untuk lebih menjaga keamanan di Sulut maka Pemprov harus menyisipkan dana tambahan untuk lebih memperketat keamanan. “Pemprov harus menyisipkan dana tambahan untuk keuangan, karena di saat ini keamanan sudah genting,” pungkasnya. Selain itu, keamanan yang terjaga tentu akan memberikan rasa aman bagi masyarakat yang akan merayakan Natal dan Tahun Baru. “Perayaan Natal dan Tahun Baru sudah semakin dekat. Warga butuk keseriusan pemerintah dan aparat untuk memberikan rasa aman. Sehingga kami harapkan peningkatakan keamanan ini dapat ditingkatkan,” kuncinya.(dede)

sosial

APEL Nasional Nusantara Bersatu yang digelar serentak di seluruh Indonesia Rabu (30/11) lalu, tidak dihadiri oleh pihak legislator Sulut.(foto: ist)

Manado—Apel Nasional Nusantara Bersatu yang digelar serentak di seluruh Indonesia pada Rabu (30/11) lalu, nampaknya jadi berita hangat. Bukan hanya soal Apel Nusantara Bersatu yang digelar di lapangan KONI Sario yang dihadiri unsur Forkopimda (Forum Komunikasi Pimpinan Daerah), Wakil Gubernur, Steven Kandouw serta ribuan masa ini, tapi juga soal isu Deprov Sulut tidak mendukung acara tersebut.

Pasalnya, apel yang bertujuan memperkokoh persatuan dan kesatuan bangsa ini terkesan tidak didukung penuh oleh para wakil rakyat yang duduk di Deprov Sulut. Ini menyusul tidak hadirnya pimpinan maupun anggota Deprov Sulut. Mendengar hal ini, sejumlah anggota Deprov mulai ngeles alias beralasan tidak adanya pemberitahuan soal apel akbar tersebut. “Tidak ada pemberitahuan yang diterima. Kalau ada pemberitahuan, pasti saya

akan hadir dalam apel tersebut,” ujar Anggota Deprov Sulut Dapil Bolmong Raya, Rocky Wowor. Padahal menurut Wowor, pada saat kegiatan itu, dirinya tengah berada di Kota Manado. “Tidak ada pemberitahuan kalau ada acara. Padahal, saya stand by di Manado. Kalau saya tahu pasti akan hadir,” katanya. Tak jauh halnya dengan yang disampaikan Anggota Komisi III, Juddy Moniaga. Dirinya bahkan dengan tegas mengatakan tidak ada surat

undangan yang diterima olehnya. “Nyanda ada undangan atau pemberitahuan. Coba tanya ke Sekretariat Dewan,” singkatnya. Sekretaris Komisi I, Jeanny Mumek juga mengakui tak ada undangan untuk Deprov Sulut. “Setahu saya tidak ada undangan untuk Deprov Sulut,” jelasnya. Disisi lain, Sekertaris Deprov Sulut, Bartolomeus Mononutu mengatakan kegiatan itu hanya transit saja. “Jadi tidak formal. Tidak ada kegiatan di dewan itu,” pung-

kasnya. Seperti diketahui, Apel nasional Nusantara Bersatu yang digelar apangan KONI Sario ini turut hadir diantaranya Wagub Steven OE Kandouw, Pangdam XII Merdeka Mayjen TNI Ganip Warsito, Forkopimda Sulut, Pejabat Eselon II Pemprov Sulut, Pejabat sipil, TNI dan Polri, Instansi Vertikal, Tokoh Agama, Masyarakat, Adat, Organisasi Masyarakat (Ormas), LSM, Serikat Buruh, Siswa/Pelajar dan Organisasi Kepemudaan lainnya.(dede)

TOWER SUTT ROBOH

Gubernur sumbang Mobil Ambulance

Terkena longsor, suplai listrik terganggu

OLLY Dondokambey SE menghadiri pentahbisan dan meresmikan RSU GMIM Tonsea Kelurahan Saroinsong 1 Kecamatan Airmadidi.(foto: ist)

SUTT 150 kV Isimu—Marisa mengalami trip yang mengakibatkan PLTG Gorontalo keluar dari sistem dan tidak dapat mensuplai daya listrik sebesar 100 MW ke sistem Sulut-Gorontalo.

GUBERNUR Sulut Olly Dondokambey SE menghadiri pentahbisan dan meresmikan RSU GMIM Tonsea Kelurahan Saroinsong 1 Kecamatan Airmadidi Kabupaten Minahasa Utara, Kamis (1/12) kemarin. Gubernur dalam sambutan mengatakan, dengan adanya RSU GMIM Tonsea ini akan memudahkan masyarakat untuk berobat, diharapkan RSU ini dapat memberikan pelayanan terbaik untuk kepentingan masyarakat. Dalam kesempatan itu Gubernur menandatangani prasasti , pembukaan selubung papan nama, dan penguntingan pita RSU GMIM Tonsea serta memberikan bantuan 1 unit mobil ambulance untuk memudahkani pelayanan rumah sakit demi kepentingan masyarakat umum. Hadir dalam acara tersebut Bupati Minahasa Utara Vonny Panambunan, Ketua Sinode GMIM Pdt DR HWB Sumakul, segenap pejabat Eselon 2 Minahasa Utara.(erer)

(foto: ist)

New w Kyocera M3540dn Mesin Foto o Copy ,Printer ,Scanerr

,Fax

Mesin n Multi Fungsi Black & White

Keterangan : -.

Layar Sentuh dgn LCD D display besar 7 Inch .Dengan LCD ini Maka akan Sangat Mempermuda ah untuk Mengoperasikan Mesin Ini . Kecepatan Copy yg c epat = 40 lembar/ Menit Ukuran A4 . Folio F & Legal Dokumen Bisa Copy Otomatis O Bolak -Balik System Duplex melalui alat ADF Fungsi M esin sebaga ai Foto Copy, Laser Printer , Scaner , Fax F & email Mesin bisa disambung g ke banyak K omputer melalui Jaringan n Network LAN dan Kabel USB . Bisa di tambah dgn wireless Printer . dari mesin dgn Terdapat koneksi Usb bisa Mencetak Dokumen Langsung memakai Flash disk . Penyortiran Dokumen S ecara Otomatis . Zoom 25% sd 400 0% Kapasitas Cassette = 500 lembar kertas . Tambahan hingga a 4 Laci kertas Hemat Listrik Copy 68 85W, Ready 61.6w . Low power 36.3W W . Sleep 2.4W Ukuran Mesin (P=47,5 5cm, L=455cm, T=575cm) . Berat 2 2 kg g. Mesin Simple Praktis & Ekonomi s Hemat tempat & Perawa atan Sangat mudah . Komponen Part Umur yg Tahan Lama . Drum Printing Sampaii >300.000 copy bisa lebih Mesin sdh teruji kuatt & Bandel bisa di pakai Untuk Pemakaian C opy yg banyak2 Garansi M esin 5 Tahu un . Syarat Garansi ada di dalam kartu Garansi . Mesin 100% Baru Asli buatan japan . Masih segel dar i pabrik dalam Dus . an Fungsi2 &Teknologi yg sudah M od dern . Sehingga mesin ini Mesin M3540dn denga Sangat Cocok dipaka ai Untuk Perkantoran & di Tempat U saha Foto Cop y . Produk ini Tersedia . Mesin Copy Hitam Putih & Mesin Copy Bewarna

Manado—Rabu (30/11) malam lalu, sekitar pukul 21.30 Wita, terjadi gangguan suplai listrik di sistem interkoneksi Sulut dan Gorontalo. Penyebab gangguan adalah karena jaringan transmisi Saluran Udara Tegangan Tinggi (SUTT) 150 kV Isimu—Marisa mengalami trip yang mengakibatkan PLTG Gorontalo keluar dari sistem dan tidak dapat mensuplai daya listrik sebesar 100 MW ke sistem Sulut-Gorontalo. Setelah petugas PLN di lapangan menelusuri untuk mencari penyebab gangguan, didapat adanya tower transmisi yang rubuh yaitu tower nomor 6 SUTT 150 kV dari GI Isimu arah ke GI Marisa yang berada di sekitar lokasi proyek pembangunan jalan Gorontalo Outer Ring Road (GORR). Dengan kondisi ini, maka sistem Sulut dan Gorontalo untuk sementara waktu mengalami kendala suplai pasokan listrik. Khusus untuk daerah Pohuwato dan Boalemo sementara ini dilayani oleh PLTD Marisa dan PLTG Gorontalo. Sebagai langkah recovery atas kejadian ini, PLN Wilayah Suluttenggo akan membangun tower transmisi emer-gency atau darurat, dimana materialnya masih sedang dalam perjalanan darat dari Makassar. Atas kondisi darurat ini, dimana suplai listrik kepada masyarakat pelanggan yang ada di sistem Sulut dan Gorontalo mengalami kekurangan pasok atau defisit daya pembangkit sebesar 58.57 MW. Disampaikan permohonan maaf yang sebesar-besarnya. PLN akan mengupayakan kerja semaksimal mungkin untuk mempercepat recovery pembangunan tower emergency.(erer)


YUSTISIA

JUMAT 2 DESEMBER 2016

4

Kapal tipe C1 RIB siap diterima Polda Sulut 2 personil Polair dan 1 warga turut terima penghargaan peringatan HUT Polairud ke-66

Manado--Peringatan HUT Kepolisian Perairan dan Udara (Polairud) ke-66 yang dilaksanakan di Markas Direktorat Polairud Polda Sulut, berlangsung meriah. Syukuran pun ditandai dengan pemotongan tumpeng

oleh Kapolda Sulut, Irjen Pol Drs Wilmar Marpaung SH, didampingi Ketua Pengurus Daerah Bhayangkari Sulut, Ny Laura Wilmar Marpaung, Wakil Gubernur Sulut, Drs Steven Kandouw serta Direktur Polair, Kombes Pol

DOA BAGI BANGSA

Kapolda: Mari hidup toleransi rukun & damai

Jemmy Rosdiantoro SSTMK. Potongan tumpeng selanjutnya diberikan kepada anggota tertua dan termuda di jajaran Direktorat Polair Polda Sulut, serta anggota yang berulang tahun yakni AKBP Slamet Simatupang, Bripda Winda Widya Lakoy dan Bripda Silvana Mangalehe. Tak hanya itu, Kapolda turut memberikan penghargaan kepada seorang personel Direktorat Polair dan dua warga, yang dinilai telah berjasa serta berkontribusi positif terhadap Direktorat Polair Polda Sulut. Penerima penghargaan tersebut masing-masing,

Brigadir Asdar, yang berhasil menangkap dua kapal asing Filipina jenis pamboat yang melakukan illegal fishing di wilayah perairan Kabupaten Talaud, Bapak Afni Pasus, yang membantu pengungkapan kasus illegal fishing, serta Bapak Arifin Bantu, SE, yang telah menghibahkan sebidang tanah untuk pembangunan kantor Polair. Selain itu, apresiasi turut diberikan bagi personil Direktorat Polair yang memasuki masa purna bhakti, dan diserahkan secara simbolis kepada AKBP (Purn) John Unawekla. Dalam upacara, Kapolda turut membacakan sambutan

KAPOLDA didampingi Wakapolda dan Wagub Sulut, memberi penghargaan kepada 2 anggota dan 1 warga, atas keberhasilan mengungkap kasus. Dalam rangkaian upacara HUT Polairud ke-66, turut disajikan sejumlah atraksi menarik.(foto-foto: hms/plda)

tertulis Kabaharkam Polri, Komjen Pol Drs Putut Eko Bayuseno SH, bahwa tahun 2016 ini Polairud mendapatkan tambahan enam unit kapal tipe C1 Rigid Inflatable Boat (RIB). “Kapal tersebut akan

diserahkan untuk dioperasionalkan dibeberapa Polda,” ujar Kapolda. Menurut Kapolda, kapal C1 RIB merupakan alat utama tugas operasional kepolisian perairan diseluruh wilayah perairan Indonesia. “Ukuran

KASUS NET IN

PERSONIL Polri, TNI, pemerintah, tokoh agama dan masyarakat, mengikuti Zikir Istigosha Kubra doa bagi bangsa, di Mesjid Nurul Jihad Polda Sulut.(foto: hms/ plda)

MENGHADAPI aksi super damai 2 Desember 2016, Polda Sulut menggelar Zikir Istigosha Kubra, Doa Bersama Untuk Bangsa Indonesia yang digelar di Mesjid Nurul Jihad Polda Sulut, Kamis (1/12) kemarin, usai Sholat Azar. Sebelumnya Doa bersama juga dilaksanakan dalam Pembinaan Rohani Kristen yang dilaksanakan di aula Catur Prasetya, Kamis (1/12) kemarin. Kapolda Sulut Irjen Pol Drs Wilmar Marpaung, SH yang hadir dalam Istigosha Kubra tersebut menyampaikan, maksud dan tujuan istigosha tersebut yaitu utnuk memupuk rasa kebersamaan, sifat nasionalisme, patriotensme dan semangat kebangsaan sebagai sesama anak bangsa serta untuk memanjatkan doa demi terwujudnya pesatuan dan kesatuan Bangsa Indonesia. “Menyikapi kejadian akhir-akhir ini, kita perlu berdoa sehingga agar bangsa ini dapat melewati semua cobaan demi terwujudnya keamanan dan ketentaraman Bangsa Indonesia,” terang Kapolda. Kapolda mengajak kepada seluruh anak bangsa agar merapatkan barisan, bersatu padu dan tidak mudah terprovokasi oleh hal-hal yang kebenarannya tidak dapat dipertanggungjawabkan. “Saling menghargai dan memupuk persaudaraan, toleransi hidup rukun dan damai dalam bingkai Bhinneka Tunggal Ika,” lanjutnya. Sementara itu Pemerintah Provinsi yang diwakili Kepala Pemberdayaan Masyarakat Sulut, Muhammad Rudi Mokoginta, memberikan apresiasi dan terima kasih atas terselenggaranya agenda doa bersama. Ia berharap semangat dan motivasi membangun daerah akan semakin dikuatkan oleh Tuhan Yang Maha Kuasa lewat doa yang dipanjatkan secara bersama-sama. Selain itu, diharapkan seluruh Aparat Negara dapat bersinergi dan mencari solusi bersama-sama, guna mengantisipasi perkembangan zaman yang menyebabkan degradasi moral, yang berdampak pada semakin tingginya tingkat kriminalitas. “Ayomi, giring serta arahkan masyarakat agar semakin cerdas dan bijaksana menyikap berbagai isu yang berkembang, jangan kita biarkan masyarakat terprovokasi apalagi menjadi provokator, sehingga menegamncam stabilitas keamanan daerah serta bangsa yang bisa berakibat terpecahnya kesatuan Republik Indonesia. Gelorakan kembali semangat kebangsaan dan nilai-nilai Pancasila,” tegasnya. Zikir Istigosha Kubra ini dihadiri juga oleh Wakapolda Sulut Brigjen Pol Drs Lotharia Latif SH MHum, Pejabat Utama Polda Sulut, Kakanwil Kementerian Agama Sulut, Ketua MUI Sulut dan beberapa Ustad diantaranya Ustad Kombes Pol Endang Syafrudin, Ustad Yasir Bachmid, Ustad H Rizal Kazim, Ustad Ayub Albugis, dan segenap anggota TNI-Polri serta masyarakat Sulawesi Utara. Kegiatan ini diakhiri dengan buka puasa bersama dan Sholat Maghrib Berjamaah.(erel)

Kejari siap layangkan surat tembusan ke Mabes Polri Manado—Kasus investasi bodong NetIn dengan terdakwa FR alias Focksy, sampai saat ini tidak juga berjalan sebagaimana mestinya, akibat mantan Kasat Reskrim Kompol Esron Sinaga, 3 kali mangkir dari panggilan Jaksa Penuntut Umum (JPU) Rudy Kayodeo untuk menghadiri sidang. Entah apakah dirinya takut untuk memberikan keterangan di pengadilan, atau memang tidak bisa hadir memberikan keterangan terkait perkara Focksy yang sedang bergulir di Pengadilan Negeri (PN) Manado. Pada sidang beberapa hari yang lalu, Ketua Majelis Hakim Vincentius Banar dengan tegas menyarankan kepada JPU Rudy Kayadoe, untuk membuat surat pemanggilan paksa atau penjemputan paksa kepada Erson Sinaga. "Terserah JPU, silahkan layangkan surat panggilan paksa atau penjemputan pada Erson Sinaga," tegas Vincentsius, Kamis (1/12) siang Seharusnya perwira yang kini bertugas di Subdit Jatanras Polda Sulut, memberikan keterangan dihadapan Majelis Hakim, Penasehat Hukum Terdakwa dan Jaksa Penuntut Umum (JPU). Namun,

Esron Sinaga kembali mangkir untuk ketiga kalinya. Padahal keterangan Erson sangat dibutuhkan, agar proses penggeledahan dan pengambilan barang bukti di Kantor CV Net Invest bulan agustus tahun 2015 oleh Polresta Manado, bisa jelas. Menyikapi hal tersebut, Kasipidum Kejari Manado Meike Sumampow, melalui kasi Intel Theodorus Rumampuk mengatakan, untuk menegasi mangkirnya Esron dari persidangan, pihaknya akan memberikan surat panggilan dan tembusan ke Mabes Polri. "Karena selama ini dalam tiga kali panggilan Esron tidak menghormati proses persidangan,” jelas Kasi Intel. Diketahui kronologis berdasarkan dakwaan, terdakwa Focksy bersama terdakwa Mita (berkas terpisah) sejak Juni hinggaAgustus 2015, di Ruko Mega Smart 3, Jln AJ Sondakh, Kawasan Mega Mas, Kota Manado, didakwa melakukan, menyuruh melakukan, turut serta melakukan perbuatan menghimpun dana dari masyarakat dalam bentuk simpanan tanpa ijin usaha dari pimpinan Bank Indonesia dengan cara mendirikan usaha dalam bentuk CV Net In.

Sebelumnya, keduanya menghadap ke Notaris Syane Loho 30 Juni 2015 dengan maksud mendirikan Perseroan Komanditer bernama CV Net In. Sesuai akta, CV yang didirikan bergerak dalam bidang usaha pembangunan dan perencanaan, perdagangan umum, peternakan, perikanan, pertanian, perkebunan, kehutanan, perindustrian, angkutan dan bengkel serta jasa, dimana terdakwa sebagai direktur sedangkan Mita sebagai Persero Diam. Akan tetapi, terdakwa bersama Mita menjadikan Akta Pendirian tersebut sebagai dasar untuk menghimpun dana dari masyarakat dalam bentuk penanaman modal. Dimana keduanya mencari orang yang disebut partner, kemudian partner tersebut diberi tugas untuk menghimpun dana dari masyarakat. Keuntungan 100 persen pun dijanjikan terdakwa dengan jangka waktu 40-45 hari dengan investasi minimum Rp.60.000 dan maksimum Rp.3.600.000. Alhasil, setelah merekrut beberapa partner, sejumlah investor pun langsung tertarik dengan menginvestasikan uang mereka sebelum akhirnya digerebek pihak kepolisian 28 Agustus 2015, di bawah pimpinan Erson Sinaga, Kasat Reskrim Polres Manado waktu itu. Perbuatan terdakwa diduga merupakan tindak dan dijerat pasal 46 ayat 1 UU No 10 Tahun 1998 Tentang Perbankan dan Pasal 55 ayat 1 KUHP.(rees)

DIAKONIA NATAL

PT Manado berbagi kasih di Panti Asuhan Muslim JELANG hari raya Natal, yang dirayakan oleh sebagian Umat Kristiani, maka Keluarga Besar Pengadilan Tinggi melalui Panitia Natal Yesus Kristus Peradilan Umum se-Sulawesi Utara (Sulut), berbagi kasih lewat anjangsana di empat Panti Asuhan yang ada di Kota Manado Kamis (1/12) kemarin. Keempat Panti Asuhan tersebut yakni Panti Asuhan Tuna Netra Bartimeus, Yayasan Persaudaraan Kristen Panti Werda Ranomuut, serta dua Panti Asuhan Muslim Ar Rahman Tuminting, dan Panti Asuhan Al Ikwhan Kairagi Satu. Turut hadir dalam kegiatan ini adalah Ibu Kepala Pengadilan Tinggi (KPT) Hj Julya Indrawati Sudiwardono, ketua Panitia Viktor Selamat Zagoto SH MHum, dan seluruh pejabat perwakilan Pengadilan Negeri (PN) se- Sulut. Dalam sambutan dari ketua Panitia, bahwa kegiatan ini atas gagasan dari KPT Bapak Sudiwarsono SH MHum. Serta juga merealisasikan dan memaknai arti dari Natal itu sendiri, bahwa Yesus Kristus datang ke dunia untuk berbagi kepada semua umat manusia. "Kegiatan ini atas gagasan dari ketua KPT Manado, dan tentunya untuk memaknai arti dari kelahiran Yesus

IBU Kepala PT, Hj Julya Indrawati Sudiwardono, memberikan diakonia kepada anak panti asuhan.(foto: onal/sk)

Kristus yang datang ke dunia, untuk berbagi kepada seluruh umat manusia. Jadi dalan kegiatan ini, kami panitia juga melibatkan dua panti asuhan muslim, yang ikut mendapat bantuan berupa bahan sembako dan uang saku bagi anak-anak panti asuhan," jelas Zagoto. Lanjut dikatakan Zagoto, selain kegiatan anjangsana, pihaknya juga akan menggelar aksi donor darah yang akan dilaksanakan di gedung PT

Manado Jumat (2/12) hari ini. "Selain anjangsana, kami juga akan menggelar kegiatan donor darah, yang akan dilaksanakan pada Jumat (2/12) besok. Donor darah ini akan melibatkan seluruh pegawai di PT Manado serta pegawai dari PN se Sulut. Tapi kalau ada dari warga Kota Manado yang ingin terlibat, dengan senang hati Panitia menerima dengan senang hati," tandas Zargoto.(rees)

kapal ini lebih besar dan memiliki kecepatan yang lebih, dibanding dengan jenis-jenis kapal yang ada di kewilyahan saat ini,” jelasnya. Sedangkan untuk Direktorat Poludara, saat ini proses perakitan tiga unit helikopter dan satu unit pesawat terbang sedang dilaksanakan. “Pembuatan helikopter dan pesawat tersebut bertujuan untuk menambah kekuatan dalam mendukung kecepatan personel Polri dalam melaksanakan operasi,” pungkas Kapolda.(erel)

KASUS ASUSILA

Gadis Tuminting diduga dicabuli 4 pria Manado--Kasus cabul dengan terpaksa harus dialami oleh gadis belia sebut saja Jelita (16), warga Kecamatan Tuminting. Dimana Jelita didugan telah dicabuli oleh teman temannya. Peristiwa memiriskan itu terjadi, setelah korban meneguk minuman keras (miras) dengan teman temannya disalah satu kebun yang berada di Kelurahan Kombos Timur Lingkungan V Kecamatan Singkil. Kamis (1/12) sekitar 12.00 Wita. Menurut pengakuan korban saat berada di sentra pelayanan kepolisian terpadu (SPKT) Polresta Manado, dimana malam sebelumnya korban dipanggil temannya yang bernama Yati dan empat lelaki yang tidak dikenalnya pergi ke kebun yang berada di Kelurahan Kombos Timur untuk pesta miras. Lalu sesampainya di lokasi kejadian korban langsung dicekoki miras jenis bir Valentine yang diduga sudah dicampur obat penenang. Usai meneguk minuman beralkohol tersebut, korban langsung mengantuk dan tertidur di kebun," kita cuma ada minum tiga kali mar so langsung pusing, kita rasa dorang so campur obat sto itu minuman," ungkap korban. Setelah bangun pagi, korban sudah tidak memakai baju dan celananya. "Pas bangun pagi, kita langsung takage karena kita so nda pake celana dengan baju, kong itu baju dengan celana ada di sei pa kita" ujar korban sambil menangis. Merasa dirinya telah dicabuli, korban langsung melaporkan kejadian yang dialaminya ke Mapolresta Manado. Sementara itu, Kasubag Humas AKP Roly Sahelangi membenarkan adanya laporan tersebut," laporan sudah kami terima selanjutnya akan segera ditindak lanjuti," tandasnya.(rees)


NUSA UTARA 5 Awasi distribusi BBM akhir tahun! SANGIHE, SITARO, TALAUD

sorotan Posko pemenangan ganggu ketentraman warga KEBERADAAN sejumlah posko pemenangan Pasangan Calon (Paslon) Bupati dan Wakil Bupati Sangihe mulai dikeluhkan masyarakat. Pasalnya, keberadaan posko- posko tersebut terkesan lebih banyak menganggu ketrentaman warga ketimbang unsur kegiatan positif dalam menunjang suksesnya promosi pasangan calon. Untuk itu masyarakat meminta pihak KPU dan Panwaslu untuk dapat meninjau dan mempertimbangkan kembali keberadaan sejumlah Posko pemenangan dari kedua paslon yang telah beralih fungsi menjadi tempat hiburan. “Kami sebagai warga berharap kepada kedua paslon dapat memberi sosialisasi ke setiap pendukung maupun simpatisan untuk dapat mempergunakan posko sebaik mungkin,sekarang sudah hampir berubah fungsinya sebagai tempat pesta miras. Sehingga sangat mengganggu ketrentaman warga saat beristirahat,apalagi diputarnya sampai tengah malam,” Alfret warga Tahuna yang diaminkan warga lainnya. Untuk itu mereka meminta kiranya pihak Polres Sangihe untuk insentif melakukan patroli di wilayahwilayah yang berpotensi terjadinya kerawanan dan terjadinya perselisihan. Karena pesta miras yang dibarengi musik keras terus menghiasi setiap posko yang ada. “Sebelum terjadi hal yang tak diinginkan, sebaiknya alih fungsi posko ini dapat di tertibkan oleh Polres Sangihe. Selain sangat mengganggu,anakanak juga sering terlibat dalam pesta miras itu,” pintanya sembari menghimbau kepada kedua Paslon baik dari MaSi maupun Megahagho untuk dapat memberikan pencerahan dan sosialisasi pemanfaatan posko pemenangan yang ada.(try01)

Alfrets: Cabut ijin APMS yang memainkan harga Melonguane—Seperti sudah menjadi lagu wajib, jelang akhir tahun yang diisi dengan perayaan Hari Natal dan Tahun Baru terjadi lonjakan harga berbagai komoditas penting di Kabupaten Kepulauan Talaud. Hal inipun mengundang perhatiam sejumlah tokoh masyarakat yang secara tegas meminta Pemkab memberi perhatian ekstra ketat khususnya terhadap alur distribusi Bahan Bakar Minyak (BBM) yang dikuasai oleh 2 APMS yakni Karya Maranatha untuk wilayah Salibabu dan Kabaruan dan Mama Doa untuk wilayah Karakelang sampai Miangas. “Tahun lalu bahkan tahun-tahun sebelumnya, harga BBM men-

capai Rp50 ribu per liternya dan cenderung Bagian Ekonomi serta Dinas Hutamben selaku pemangku kebijakan teknis tidak mampu mengatasi persoalan naiknya harga yang dilakukan oleh karena permainan APMS,” ujar Melki Alfrets, Kamis (1/12) kemarin di Melonguane. Untuk tahun ini ia meminta Pemkab khususnya dinas terkait harus mampu mengamankan kebijakan Bupati Sri Wahyumi Maria Manalip SE untuk menghadirkan kenyamanan termasuk ketersediaan BBM dengan harga yang pantas. “Sudah semestinya tidak ada lagi penetapan tarif yang berbeda oleh karena pertimbangan atau alasan apapun. Sebab di Papua saja harga BBM

sama dengan di Jakarta, tapi di Talaud harganya sangat jauh berbeda. Berarti indikasi permainan harga oleh pihak APMS sangat kuat dan Dinas terkait harus mampu mengatasinya bahkan jika ditemukan segera usulkan untuk dicabut ijin APMS-nya,” tukas Alfrets. Sementara Petrus Zapara, tokoh pemuda asal Kiama menegaskan Pemkab khususnya instansi terkait jangan takut melakukan tindakan bahkan jangan sampai terlibat dalam permainan harga oleh APMS. “Pemkab harus mampu melindungi hak warga Talaud dari Tinonda sampai Napombaru untuk mendapatkan haknya termasuk mendapatkan harga BBM yang sama dengan warga lainnya di negara ini. Saya sangat setuju dengan pendapat untuk mencabut ijin APMS yang sengaja menaikan harga jual BBM di Talaud,” ucap Zapara.(debe)

AGENDA BUPATI

SWM Safari Natal di Kecamatan Melonguane

pertama di sulut DKP genjot peningkatkan kesejahteraan nelayan Sangihe SEBAGAI bentuk komitmen Pemerintah dalam mensejahterakan masyarakat nelayan yang tertuang dalam program Nawacita terus dibuktikan lewat pemberian berbagai bantuan bagi para masyarakat nelayan. Sehingga hal ini menjadikan Kabupaten Sangihe salah satu kabupaten spesial di kementrian kelauatan dan perikanan serta Kabupaten Sangihe paling cepat dan pertama di wilayah Provinsi Sulut dalam merealisasikan bantuan kepada nelayan. “Untuk kesejahteraan nelayan, sesuai target RPMJ kita sudah capai, karena ada bantuan kapal yang masuk pada motorisasi nelayan. Selain itu juga ada bantuan pipanisasi kolam yang masuk dalam budidaya,” ungkap Kepala Dinas Kelauatan dan Perikanan, Ir Felix Gaghaube. Selain itu kata Gaghaube, nelayan Sangihe beberapa waktu lalu telah menerima asuransi, dan saat ini yang masuk dalam daftar penerima usulan sebanyak 369 orang. “Angka tersebut yang sudah siap menerima, masih ada ratusan yang sementara dalam proses, karena usulan sebanyak 112.000 nelayan penerima asuransi jika nelayan mengalami kecelakaan,” tambahnya. Ditambahkannya, dengan adanya bantuan-bantuan dari pemerintah, baik lewat Kementrian dan DAK yang diperoleh dapat memberikan manfaat guna meningkatkan kesejahtraan nelayan di Sangihe. “Semoga perekonomian nelayan-nelayan Sangihe akan lebih meningkat,” punkasnya.(try01)

antisipasi bencana PGA Karangetang Siau minta warga waspadai lahar dingin WILAYAH Karangetang Mandolokang KoloKolo merupakan salah satu daerah berkarakteristik rawan bencana, sehingga dengan kondisi intensitas curah hujan kembali meningkat pada Kamis (1/12) kemarin mendapat perhatian serius pihak Pos Gunung Api (PGA) Karangetang Siau dengan meminta warga untuk mewaspadai ancaman lahar dingin. Dimana himbauan tersebut khususnya disampaikan bagi warga yang bermukim diwilayah bantaran kali kering yang sering dilalui lahar dingin kiriman dari puncak Gapi Karangetang. “Curah hujan kembali meningkat, jadi warga diminta tetap waspada,” himbau Ketua PGA Karangetang Siau, Yudia P Tatipang. Menurut Tatipang, potensi terjadinya lahar dingin akan sangat mungkin terjadi apabila curah hujan tinggi dengan waktu yang cukup lama. “Kalau curah hujan tinggi, dan terjadi beberapa hari kemungkinan besar lahar dingin akan terjadi, sehingga perlu meningkatkan kewaspadaan,” tukas Tatipang. Dikatakan Tatipang, proses terjadinya lahar dingin akibat dari curah hujan tinggi dan berkepanjangan diawali karena adanya guguran lava dari kawah Gapi Karangetang membuat tanah di pundak gunung tergerus sehingga material yang terdiri dari batu, pasir, lumpur dan juga pepohonan ikut terbawah. “Kita berharap curah hujan akan menurun sehingga intensitas lahar dingin juga tidak begitu besar,” kata Tatipang. Terkait dengan hal itu, pihaknya proaktif untuk memantau dan melakukan koordinasi lewat radio maupun secara langsung terkait perkembangan cuaca dan kondisi alam yang terjadi saat ini. “Apabila ada ancaman kami tetap berkordinasi dengan pemerintah dan selalu update dalam memberikan informasi perkembangan bahkan rekomendasi,” jelas Tatipang.(esge)

BUPATI SWM bersama jajaran pemkab Talaud, Forkopimda saat memberikan puji-pujian. (ist)

Melonguane—Bupati Sri Wahyumi Maria Manalip SE melakukan Safari Natal secara marathon di seluruh kecamatan yang ada di Kabupaten Kepulauan Talaud. Setelah sebelumnya melakukan Safari Natal di Kecamatan Salibabu, Moronge dan Beo utara kali ini Manalip atau akrab disebut SWM melaksanakan Safari Natal di kecamatan Melonguane bertempat di Jemaat Bukit Sinai Melonguane Barat, Kamis (1/12) kemarin. Turut hadir bersama SWM dalam Safari Natal tersebut diantaranya Kapolres Talaud AKBP Hendra Sukaca SSos, Danlanal Melonguane Letkol (Mar) Moh Maftukin, Perwira Penghubung (Pabung) Kodim 1301 Sigfried Panaha, Sekretaris Daerah Ir Adolf Binilang ME, pejabat tinggi pratama, masyarakat di Kecamatan Melonguane dan para tamu

undangan. Ibadah perayaan natal Kecamatan Melonguane dipimpin Pendeta A J Rompah-Larinse. MTeol dengan Firman Tuhan dalam Lukas 3:1014 dan 1 Petrus 3:4 menekankan empat hal kepada jemaat yaitu agar setiap manusia memiliki jiwa sosial, menghiasi hidup ini dengan perbuatan baik, perkataan yang mendatangkan berkat, serta menjadikan hidup ini seperti pohon yang indah. Sementara itu SWM dalam sambutannya mengatakan, hendaklah umat kristen memaknai kelahiran Sang Mesias. “Kelahiran Yesus Kristus hendaklah membawah sukacita, memancarkan cahaya pengharapan bagi kita semua. Kelahiran Yesus Kristus membuktikan bahwa Allah sungguh-sungguh hidup dan senantiasa bekerja ditengah-tengah kehidupan kita,” ujar SWM.

Dikesempatan itu juga SWM menyampaiakan banyak terima kasih serta memberikan penghargaan kepada masyarakat Talaud yang telah mendukung dan memberikan motivasi, semangat kerja kepada pemerintah daerah untuk melaksanakan program-program di tahun 2016. “Sudah kurang lebih 2 tahun 4 bulan memimpin Talaud, kita semua sudah melihat perubahan di Tanah Porodisa yang kita cintai terlebih khusus wajah ibukota Melonguane menunjukan perubahan, itu semua berkat dukungan masyarakat Talaud,” katanya. Selanjutnya didampingi oleh Forkopimda, SWM memberikan secara simbolis bantuan sosial kepada 650 penerima seKecamatan Melonguane dan bantuan pribadi berupa uang Rp10 juta untuk jemaat di Bukit Sinai Melonguane barat.(debe)

OPD

Manalip diminta dilakukan FPT Melonguane—Tak lama lagi Organisasi Perangkat Daerah (OPD) di seluruh Pemerintahan Provinsi, Kota/Kabupaten bakal mengalami perubahan sesuai dengan perundang-undangan yang berlaku. Demikian pula halnya di jajaran Pemkab Kepulauan Talaud. Oleh sejumlah pemerhati bahkan Aparatur Sipil Negara (ASN) meminta Bupati Sri Wahyumi Maria Manalip SE mengisi jabatan yang ada sesuai dengan visi misi yang dimilikinya dalam peningkatan dan pemberdayaan Sumber Daya Manusia (SDM) di Talaud yakni menempatkan orang yang benar di tempat yang tepat. “Hampir 200 jabatan yang hilang di lingkungan Pemkab Kepulauan Talaud. Artinya akan ada banyak pejabat khususnya Eselon III dan IV yang berebut posisi dan ini memerlukan ketegasan Manalip selaku pemimpin

daerah,” terang Julian Gahansa salah satu pemerhati pemerintahan Talaud, Kamis (1/12) kemarin. Menurut Gahansa untuk menghindari pemahaman sempit dan kesan negatif dalam pengisian jabatan nanti, langkah paling tepat yang dilakukan Manalip adalah Fit and Proper Test (FPT). “Semua pejabat dipersilahkan melamar jabatan yang diinginkannya tetapi untuk menentukan siapa yang layak maka FPT adalah salah satu solusi obyektif yang bisa menepis semua anggapan miring yang bakalan muncul,” ungkap Gahansa. Sementara pemerhati lainnya Jimmy Lupa menilai bukan saja perlu dilakukan FPT tetapi pengembalian pejabat yang ada saat ini ke habitat aslinya. “Tidak ada maksud menyinggung siapapun tetapi dalam kenyataan ada jabatan yang diisi oleh orang atau pejabat yang tidak

berkompeten bahkan sering melakukan kesalahan yang cenderung merusak citra Manalip selaku bupati,” tukasnya. Lupa berpandangan penentuan dan pengisian jabatan apakah dilakukan akhir tahun ini atau awal tahun depan akan sangat berpengaruh pada performa Pemkab secara keseluruhan dan Manalip selaku bupati serta memberi efek yang besar jelang Pilkada yang tahapannya sudah akan dimulai tahun depan. “Peringatan juga buat oknumoknum yang sudah menjadi rahasia umum menitip nama seseorang untuk mengisi suatu jabatan diwaktu lalu untuk jangan lagi berlaku sama karena orang yang mereka tempatkan saat ini ibarat permainan kartu merupakan kartu mati yang dipaksakan ditahan karena kepentingannya dan hal ini tidak boleh lagi terjadi di pengisian jabatan jelang OPD baru nanti,” ujar Lupa.(debe)

JUMAT 2 DESEMBER 2016

HIMBAUAN

Warga dihimbau jaga kerukunan

BUPATI saat menghadiri kegiatan keagamaan.(foto:ist)

Ondong—Dalam rangka meningkatkan mutu dan kwalitas kehidupan berbangsa dan bernegara terutama kehidupan beragama, Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Kepulauan Sitaro dalam hal ini Bupati Toni Supit SE MM menghimbau warga masyarakat di bumi Karangetang Mandolokang Kolo-Kolo untuk menjaga kerukunan. Demikian disampaikan Bupati Toni Supit SE MM melalui Kepala Bagian Humas, Protokoler dan Persandian Setda Sitaro, Rony Romansyah SSos pada sejumlah wartawan Kamis (1/12) kemarin. “Pimpinan daerah senantiasa mengingatkan kepada warga agar menjaga kerukunan antar umat beragama,” tukas Romansyah. Menurut Romansyah, dengan berbagai gejolak atau permasalahan negara saat ini tidak menutup kemungkinan akan berimbas disetiap daerah termasuk di Kabupaten Kepulauan Sitaro. “Namun itu akan terbantahkan apabila adanya rasa saling menghormati dan menghargai satu dengan yang lain,” tutur Romansyah. Sehingga dikatakan pejabat yang pernah berkecimpung di dunia jurnalis ini, meskipun ada gejolak maupun permasalahan di daerah lain, diharapkan agar warga di negeri 47 pulau tidak mudah terpengaruh atau terhasut dengan isu-isu yang mengganggu stabilitas keamanan dan ketertiban di daerah ini. “Ini harus kita hindari, karena isu-isu yang tidak benar hanya merusak kerukunan yang sudah terbina,” kata dia. Lanjut dia, untuk menghadapi hal itu jajaran pimpinan daerah menghimbau agar seluruh elemen masyarakat bersatu padu untuk mempertahankan Negara Kesatuan Republik Indonesia (NKRI) termasuk menjaga kerukunan satu dengan yang lain. “Kita adalah negara berdasarkan Pancasila dan kerukunan itu, dan harus terus dipertahankan,” imbuh dia. Himbauan tersebut mendapat respon positif dari sejumlah kalangan masyarakat, dimana menurut salah satu tokoh gereja di Siau, Pnt J R Kiwol, kerukunan adalah segala-segalanya dan perlu dijaga. “Kami juga sangat berharap agar kerukunan di negara ini khususnya di daerah yang kita cintai dapat terus terjaga,” ungkap Kiwol. Senada dengan Kiwol, salah satu tokoh pemuda muslim di Sitaro, Kani Noe sangat berbangga dengan kerukunan di Kabupaten Kepulauan Sitaro. “Meskipun berbagai gejolak dan permasalahan yang terjadi dimana-mana, namun rasa kebersamaan dan kekeluargaan di daerah ini sangat tinggi. Dan meskipun begitu banyak perbedaan, tapi kerukunan yang menyatukan perbedaan itu sehingga menjadi berwarna dan persatuan,” pungkas Noe.(esge)

KELUARGA BERENCANA

Program KB dinilai berhasil Ondong—Bupati Toni Supit SE MM belum lama ini memastikan program kegiatan Keluarga Berencana (KB) yang dilaksanakan Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Kepulauan Sitaro dinilai berhasil. Hal tersebut disampaikan bupati kepada sejumlah wartawan disela-sela memantau lahan lokasi rencana pembangunan kantor kejaksaan negeri. “Dianggap berhasil karena pertumbuhan penduduk di daerah ini sangat rendah, dan itu artinya program KB yang dilaksanakan pemerintah berhasil,” tukas Supit. Dikatakan Supit, pelaksanaan program kerja kependudukan KB dilakukan secara terpadu dan komprehensif. Disamping itu juga sebagai sarana pembangunan keluarga. ‘’Sebab nantinya hasil dari program KB akan bermuara kepada kesejahteraan keluarga kecil yang sejahtera,’’ kata Supit. Sehingga Supit mengapresiasi positif berbagai program kegiatan KB selama ini dan dinilai berhasil dengan sejumlah indikator. Apalagi pemerintah daerah terus mendorong kegiatan pencanangan kampung KB. “Tentunya ini sejalan dengan agenda prioritas pembangunan nasional nawacita dimana meningkatkan kualitas hidup manusia Indonesia melalui pembangunan kependudukan dan KB, dan diharapkan program KB dapat dirasakan secara langsung oleh masyarakat terutama kesejahteraan keluarga,” tukas Supit. Sementara itu, Kepala BPPKB Sitaro Dra Fatmawaty Kalebos turut membenarkan hal tersebut, dimana pihaknya terus berupaya memaksimalkan program KB. “Kami terus berupaya memaksimalkan program KB yang bertujuan untuk meningkatkan kesejahteraan masyarakat,” jelas Kalebos. Sebelumnya, informasi yang berhasil dirangkum Badan Pusat Statistik (BPS) Sitaro dari hasil sensus yang dilakukan, pertumbuhan penduduk di Kabupaten Kepulauan Sitaro sangat rendah. “Dimana salah satu penilaian dikategorikan berhasil untuk program kegiatan keluarga berencana di daerah yakni pertumbuhan penduduk itu rendah.(esge)


OLAHRAGA

JUMAT 2 DESEMBER 2016

6

Liga Spanyol Pekan Ini

formula 1

Waktunya El Clasico pertama musim ini

Kalender F1 2017 resmi dirilis

FIA selaku otoritas F1 sudah mengesahkan kalender untuk musim 2017 mendatang, menyusul pertemuan World Motor Sport Council (WMSC) di Wina. Dalam pertemuan pada hari Rabu (30/11) tersebut disahkan kalender berisikan 20 balapan. Jumlah ini berkurang satu seri dari kalender sementara yang dirilis sebelumnya, menyusul tidak tercapainya kesepakatan dengan pihak sirkuit untuk GP Jerman. Selain ketiadaan GP Jerman, perubahan utama lainnya dari kalender ini adalah ditukarnya posisi GP Malaysia dan GP Singapura, GP Hongaria yang kini menempati slot yang sebelumnya diisi GP Jerman, dan GP Azerbaijan yang juga berubah tanggal. Di kalender resmi ini F1 2017 akan mulai bergulir pada 26 Maret di Australia dan berakhir pada 26 November di Abu Dhabi, dengan menyertakan lima akhir pekan balapan secara beruntun.(dets)

Kalender F1 2017 Maret 26 April 9 April 16 April 30 Mei 14 Mei 28 Juni 11 Juni 25 Juli 9 Juli 16 Juli 30 Agustus 27 September 3 September 17 Oktober 1 Oktober 8 Oktober 22 Oktober 29 November 12 November 26 -

Australia (Melbourne) China (Shanghai) Bahrain (Bahrain) Rusia (Sochi) Spanyol (Barcelona) Monako (Monte Carlo) Kanada (Montreal) Azerbaijan (Baku) Austria (Spielberg) Britania Raya (Silverstone) Hongaria (Budapest) Belgia (Spa-Francorchamps) Italia (Monza) Singapura (Singapore) Malaysia (Sepang) Jepang (Suzuka) AS (Austin) Meksiko (Mexico City) Brasil (Sao Paulo) Abu Dhabi (Abu Dhabi)

nba Raptors tundukkan Grizzlies

Jakarta - Barcelona akan menjamu Real Madrid di jornada 14 La Liga pada akhir pekan. Inilah El Clasico pertama pada musim 2016-17. Stadion Camp Nou, Sabtu (3/12) malam, akan menjadi tempat perhelatan duel akbar di Spanyol itu dengan Los Cules bertindak sebagai tuan rumah dan Los Blancos jadi tim tamu. Ini merupakan duel antara dua tim raksasa Spanyol, yang kini juga menempati dua tangga teratas klasemen La Liga, dan kembali mempertemukan dua pesepakbola terhebat sejagat; Lionel Messi dan Cristiano Ronaldo. Di kandang sendiri Barca, yang kini mengoleksi 27 poin, butuh raihan poin penuh demi menjaga persaingan tetap

panas terlebih setelah cuma bisa menyudahi dua partai La Liga dengan hasil seri. Sementara itu Madrid, si pemuncak klasemen dengan 33 angka, merupakan satu-satunya tim La Liga yang belum terkalahkan dan sudah melewati enam laga terakhir di ajang itu dengan kemenangan. Kondisi tersebut, ditambah dengah kentalnya rivalitas kedua kubu, dijamin membuat El Clasico nanti berjalan seru. Tim-tim lain tentu saja bakal ikut memantau dengan harapan bisa memanfaatkan situasi. Sevilla, misalnya, yang menempati posisi tiga papan klasemen dengan pencapaian setara Barca. Melawat ke markas Granada cuma beberapa jam sebelum kick-off El Clasico, Sevilla

LIGA INGGRIS PEKAN INI

Duel panas di Etihad Stadium

TORONTO Raptors menundukkan Memphis Grizzlies 120-105. Raptors memperpanjang laju kemenangan sekaligus menyudahi tren positif Grizzlies di markas lawan. Di Air Canada Centre, Kamis (1/12) siang, Raptors dan Grizzlies memperebutkan angka dengan cukup alot di kuarter pertama. Hasilnya, Grizzlies unggul 28-25 atas Raptors usai Andrew Harrison mencetak poin tepat saat buzzer berakhirnya kuarter ini. Grizzlies juga berhasil langsung menambah poin berkat tembakan Harrison dan Deyonta Davis, menjauhkan keunggulan tim tamu. Raptors kemudian sukses berbalik unggul lewat tembakan tiga angka Patrick Patterson dengan tujuh menit tersisa. Tapi setelah itu Grizzlies kembali memimpin, dengan Raptors memperkecil ketinggalan jadi 5557 lewat dua free throw DeMar DeRozan di akhir kuarter dua. Kuarter tiga menjadi momen penting dalam kemenangan Raptors. Grizzlies masih tampil menggigit di awal kuarter ini tapi aksi-aksi Kyle Lowry dan DeRozan memacu Raptors yang menutup kuarter ini dengan keunggulan 89-82. Di kuarter empat, Grizzlies sempat mendekati Raptors lewat tembakan Marc Gasol yang membuat tim tamu memperkecil ketinggalan jadi 90-91. Tapi setelah itu Raptors berhasil menjaga jarak dan keunggulan sampai akhirnya tembakan DeMarre Carroll menutup kemenangan tuan rumah. Hasil tersebut merupakan kemenangan keempat beruntun buat Raptors (12-6) yang kini berada di posisi dua Wilayah Timur. Sementara itu Grizzlies (11-8) harus rela rentetan enam kemenangannya di kandang lawan kini terhenti.(dets)

HASIL NBA HARI INI Miami PHOENIX San Antonio LA Lakers OKLAHOMA CITY

106 109 94 96 126

DENVER Atlanta DALLAS CHICAGO Washington

NY Knicks Detroit TORONTO

106 121 120

MINNESOTA BOSTON Memphis

98 107 87 90 115 (OT) 104 114 105

Jakarta - Duel dua tim papan atas Premier League akan tersaji di Etihad Stadium akhir pekan ini. Manchester City akan menjamu sang pemuncak klasemen, Chelsea. Pertandingan antara City dan Chelsea akan membuka Premier League pekan ke-14. Kedua tim akan berduel di Etihad Stadium pada hari Sabtu (3/ 12) malam. Chelsea menuju Etihad Stadium dalam kepercayaan diri yang tinggi. The Blues tengah melaju kencang dengan memenangi tujuh pertandingan terakhir secara beruntun. Laju itu pula yang membawa mereka melejit ke puncak klasemen dengan 31 poin. Tapi City juga tak kalah oke. Jumlah poin yang hanya selisih satu angka membuktikan bahwa City juga merupakan kandidat kuat juara Premier League musim ini. Posisi kedua tim di klasemen itu akan membuat pertandingan di Etihad Stadium berjalan seru. Chelsea tentu tak ingin kehilangan takhtanya sekaligus ingin menegaskan status sebagai rival yang berbahaya. Sementara bagi City, tiga poin akan membawa mereka ke puncak klasemen. Siapapun yang kehilangan poin di laga ini patut waspada. Sebab, tim-tim lain di sekitar mereka pasti siap memaksimalkan situasi. Apalagi persaingan di papan atas klasemen cukup ketat. Liverpool, yang menempati peringkat kedua dengan 30 poin, punya jumlah poin yang sama dengan City. The Reds bisa mengintip peluang untuk mengambil alih puncak klasemen kala menjamu Bournemouth, Minggu (4/12) malam. Liverpool juga dalam laju yang tak kalah oke dari Chelsea dan City. Jumlah poin yang mereka kumpulkan sejauh ini telah menunjukkan bahwa pasukan Juergen Klopp itu mampu bersaing di papan atas. Dari pertandingan lainnya, Arsenal yang ada di posisi keempat dengan 28 poin akan tandang ke markas West Ham United. Sementara upaya Manchester United untuk terus memperbaiki posisinya di klasemen akan diuji di kandang Everton.

Jadwal Premier League pekan ke-14 Sabtu (3/12) WIB 19:30 Manchester City vs Chelsea 22:00 Crystal Palace vs Southampton 22:00 Stoke City vs Burnley 22:00 Sunderland vs Leicester City 22:00 Tottenham Hotspur vs Swansea City 22:00 West Bromwich Albion vs Watford Minggu (4/12) WIB 00:30 West Ham United vs Arsenal 20:30 Bournemouth vs Liverpool 23:00 Everton vs Manchester United Selasa (6/12) WIB 03:00 Middlesbrough vs Hull City

berpeluang besar meraup poin penuh karena lawan yang dihadapi adalah tim juru kunci yang juga belum meraih satu kemenangan pun dari 13 pertandingan liga sejauh ini—satu-satunya tim La Liga yang belum pernah menang. Sementara itu Atletico Madrid, yang dalam beberapa musim belakangan ikut meramaikan persaingan Barca dan Madrid, akan berusaha menstabilkan posisi dan tren ketika menjamu Espanyol, Minggu (4/12) dinihari. Tangga keempat kini ditempati Los Colchoneros dengan 24 poin setelah cuma mampu mengais enam angka dari lima laga terakhirnya (tiga kekalahan dan dua kemenangan).

(WIB) Sabtu (3/12) Granada vs Sevilla Barcelona vs Real Madrid Minggu (4/12) Leganés vs Villarreal Atlético Madrid vs Espanyol Real Betis vs Celta de Vigo Athletic Club vs Eibar Senin (5/12) Alavés vs Las Palmas Sporting Gijón vs Osasuna Valencia vs Málaga

Partai jornada 14 La Liga

Selasa (6/12) Deportivo La Coruna vs Real Sociedad

LIGA ITALIA PEKAN INI

Derby della Capitale dan Napoli vs Inter

Jakarta - Sejumlah laga seru akan tersaji di Serie A giornata 15 akhir pekan ini. Duel Lazio vs AS Roma akan memanaskan ibukota, sementara Napoli menguji Inter Milan. Derby Roma atau yang juga disebut sebagai Derby della Capitale itu akan mempertemukan Lazio dan Roma untuk yang ke-145 kalinya di Serie A di Stadion Olimpico, Minggu (4/12) malam. Di pertemuan kali ini, Lazio akan bertindak sebagai tuan rumah. Jaminan seru akan tersaji dalam pertandingan ini. Lazio dan Roma saat ini tengah bersaing ketat di klasemen. Roma yang ada di posisi kedua dengan 29 poin dari 14 pertandingan hanya unggul satu angka dari Lazio. Bagi Lazio, laga ini bukan cuma menghadirkan kesempatan untuk melewati Roma di papan klasemen. Biancoceleste juga dipastikan ingin memutus rangkaian tanpa kemenangan di Derby della Capitale. Lazio tak mampu mengalahkan Roma dalam tujuh pertemuan terakhir di Serie A. Mereka kalah empat kali dan bermain imbang tiga kali melawan rival sekotanya itu. Menghadapi Roma, Lazio bermodal laju yang positif. Tim arahan Simone Inzaghi itu tak terkalahkan dalam sembilan pertandingan terakhir, rinciannya enam kemenangan dan tiga hasil imbang. Dari kubu lawan, Roma tengah berupaya untuk kembali konsisten. Giallorossi sudah kembali ke jalur kemenangan usai dikalahkan Atalanta lewat kemenangan susah payah yang dibukukan atas Pescara. Melawan Lazio, Roma tentu mengharapkan ketajaman Edin Dzeko akan berlanjut. Striker asal Bosnia Herzegovina itu saat ini tengah memuncaki daftar top skorer dengan 12 gol, bersaing ketat dengan Mauro Icardi. Pertandingan yang tak kalah seru akan digelar di Naples. Inter Milan yang tengah berupaya untuk merangkak naik akan tandang ke markas Napoli, Sabtu (3/12) dinihari. Inter sedang dalam moral yang bagus setelah memetik kemenangan perdana bersama Stefano Pioli akhir pekan lalu. Nerazzurri mengatasi perlawanan Fiorentina dengan skor 4-2. Icardi akan kembali diharapkan sebagai ujung tombak demi menjaga Inter di jalur kemenangan. Saat mengalahkan Fiorentina, kapten Inter itu menyumbang dua gol.

Sementara itu, Napoli sedang tidak konsisten. Mereka hanya menang sekali dalam enam pertandingan terakhir di semua kompetisi. Sedangkan di Serie A, Napoli masih tertahan di peringkat tujuh dengan 25 poin hasil dari tujuh kemenangan, empat hasil seri, dan tiga kekalahan. Inkonsistensi tersebut sedikit banyak dipengaruhi oleh absennya Arkadiusz Milik. Sampai saat ini, Napoli masih kesulitan dengan absennya Milik. Tengok saja rataan gol Napoli tanpa Milik yang hanya 1,4 gol per laga dibandingkan dua gol per laga bersama Milik. Bagaimanapun, Napoli akan tetap jadi ujian bagi upaya Inter untuk mendaki klasemen. Napoli tak terkalahkan dalam 10 pertandingan terakhir saat menjamu Inter di Serie A (7W 3D). Secara keseluruhan, Inter hanya menang dua kali dari 11 pertandingan terakhir melawan Napoli di Serie A (4D 5L). Kota Turin juga punya potensi menggelar laga seru. Juventus akan menjamu tim yang tengah melejit, Atalanta. Atalanta menjadi kejutan di Serie A musim ini dengan menempati peringkat lima klasemen dengan 28 poin dan hanya terpaut satu angka dari zona Liga Champions. Tim arahan Gian Piero Gasperini itu sudah tak terkalahkan dalam sembilan laga terakhir dengan hanya satu kali bermain imbang. Menjamu Atalanta, Juve mengusung misi untuk bangkit setelah akhir pekan lalu secara mengejutkan dikalahkan Genoa dengan skor 1-3. Selain itu, Bianconeri juga tentu ingin mempertahankan keunggulan empat poin di klasemen.

Jadwal Serie A giornata 15: Napoli Juventus AC Milan Lazio Pescara Sampdoria Sassuolo Fiorentina Chievo Udinese

vs vs vs vs vs vs vs vs vs vs

Inter Milan Atalanta Crotone AS Roma Cagliari Torino Empoli Palermo Genoa Bologna


IBUKOTA Walikota ... Dari Halaman 8 Karena itu, tugas kita bersama tidak hanya pemerintah dan tokoh agama tetapi juga seluruh komponen masyarakat yang ada di kota ini,” ujarnya saat membawakan sambutan dalam ibadah Pra-Natal Pemkot Manado, Badan Kerja Sama Antar Umat Beragama (BKSAUA), Forum Kerukunan Umat Beragama (FKUB) Manado, dan pimpinan golongan agama, di salah satu hotel di Jl Sudirman, Kelurahan Pinaesaan, Kamis (1/12) siang kemarin. Dikatakan Walikota GSVL, ada berbagai upaya yang dilakukan pihak tertentu yang tidak ingin Manado aman. Salah satunya mengangkat isu agama, seperti pemerintah tidak memberikan izin mendirikan tempat ibadah di Kelurahan Paniki Bawah Kecamatan Mapanget, serta isu adanya tempat ibadah yang dibongkar di Kampung Bobo Kelurahan Maasing Kecamatan Tuminting, dan eks Kampung Texas Kelurahan Wenang Utara Kecamatan Wenang. “Padahal hal itu tidak benar,” tukasnya. Hal itulah yang mendorong Ketua Komisi Nasional (Komnas) Hak Asasi Manusia (HAM) M Imdadun Rahmat sampai tiga kali datang ke Manado. “Saya berterima kasih kepada BKSAUA dan FKUB di dalamnya ada para tokoh agama baik Kristen, Muslim, Katolik, Hindu, Budha dan Konghucu, yang ikut membantu dalam penyelesaian masalah-masalah tersebut,” kata Walikota GSVL. Dirinya dan Wakil Walikota Mor Dominus Bastiaan SE tak lupa menyampaikan terima kasih atas dukungan para tokoh agama yang ikut menjaga keharmonisan umat beragama di Manado di tengah berbagai gejolak yang mengancam stabilitas di Indonesia. “Sebagai Walikota Manado saya sampaikan terima kasih atas peran para rohaniawan, tokoh-tokoh agama di Manado yang terus menjaga keharmonisan dan kerukunan antar umat beragama di Manado. Saya berharap ini akan tetap okita pertahankan agar Kota Manado selalu diberkati Tuhan,” ujar orang nomor satu di Manado itu. Ibadah ini dipimpin Evangelis Edwin Kawilarang, dan dihadiri Ketua Badan Pekerja Majelis Sinode (BPMS) GMIM Pdt DR HWB Sumakul MTh yang juga Ketua Umum FKUB Manado, Ketua Harian FKUB Manado Pdt Renata Ticonuwu STh, Ketua BKSAUA Manado Pdt Roy Lengkong STh, anggota BKSAUA Supandi Siwi dari Buddha, Drs I Ketut Alit dari Hindu, dan Pastor Frets Tawalujan dari Katolik. Hadir juga Pdt Ivonne Awuy-Lantu selaku pimpinan Majelis Daerah GPdI Sulut. Ibadah Pra-Natal yang mengangkat tema: Hari ini, telah lahir bagimu juruselamat, yaitu Kristus Tuhan di Kota Daud (Lukas 2:11), berlangsung semarak diselingi paduan suara Vox Angelica dan Medinos, serta puji-pujian Pemkot Manado, BKSAUA, FKUB, pimpinan golongan agama antar kecamatan se-Kota Manado. Tampak hadir para Kepala Satuan Kerja Perangkat Daerah (SKPD) di jajaran Pemkot Manado.(dewe)

Hari ... Dari Halaman 8 Sebelumnya, Walikota DR GS Vicky Lumentut (GSVL) menjelaskan, pelaksanaan uji kompetensi JPTP ini menggunakan metode assessment center, yang bertujuan untuk menjamin obyektivitas, kualitas dan transparansi dalam pengangkatan jabatan sesuai dengan kompetensi masing-masing aparatur. “Hal ini tentu sejalan dengan apa yang diamanatkan dalam UU Nomor 43 Tahun 1999, bahwa pengangkatan PNS dalam suatu jabatan dilaksanakan berdasarkan prinsip profesionalisme sesuai dengan kompetensi, prestasi kerja dan jenjang pangkat yang ditetapkan untuk jabatan itu serta syarat obyektif lainnya tanpa membedakan jenis kelamin, suku, agama, rasa tau golongan,” ujar Walikota. Melalui pelaksanaan uji kompetensi ini, Walikota GSVL yakin Pemkot Manado dapat meminimalisir terjadinya penempatanpenempatan pejabat yang tidak tepat dan tidak berkompeten, yang akhirnya akan membuat aktivitas pemerintahan, pembangunan dan pelayanan kepada masyarakat menjadi tidak maksimal. Di satu sisi, GSVL menghimbau para pejabat di lingkungan Pemkot Manado, lebih khusus bagi mereka yang telah memangku JPTP agar jangan hanya berorientasi pada SKPD yang dipimpinya. Tetapi bagun sinergi dengan seluruh SKPD yang ada. Dalam arti, saudara harus membangun koordinasi yang baik dan efektif dengan SKPD lainnya.(dewe)

PEMBELIAN Arloji/Jam bermerk Rolex,Omega,Cartier,Ebel,dll dengan se-gala kondisi dengan harga tidak terbatas.TERIMA BELI SEMEN-TARA.Hub:J.E& CAKUNG.Tidak melayani SMS.Terima 24 Jam. Hp:0852 4059 8888 / BBM : 73MS B0ND

FINANCE Pinjam Dana Cepat..?? Jaminan BPKB.Angsuran bermasalah..?? Take Over Kredit..??Kurang dana beli mobil/motor..??Juga

melayani kredit modal kerja jaminan sertifikat rumah/ta-nah.PROSES CEPAT.Hub: Adi 0823 9439 6006 Kost Exclusive fasilitas AC,Non AC,TV,Furniture,Kamar mandu/WC dalam.Jl.Sam Ratulangi ( depan jl.pertigaan lampu me-rah),dpn Hotel Galaxy.Harian/Mungguan.Hub. 0853 9964 0234

ELITA PROPERTY DijualtanahdipusatkotaManadoLT.3000 &4000m2. Harga Mena-rik.Hub.0851 0136 9886/0812 4288 4555

JUMAT 2 DESEMBER 2016

17

Panitia SMS GMIM 2018 dilantik

WALIKOTA GS Vicky Lumentut dilantik bersama dengan Gubernur Olly Dondokambey dan Wagub Steven Kandouw dalam jajaran panitia SMS GMIM 2018, oleh Ketua BPMS GMIM Pdt HWB Sumakul, Kamis (1/12) kemarin.(foto: ist)

GSVL: Sebagai tuan rumah, warga Manado akan menyambut kembali kehadiran para pelayan Tuhan Winangun—Untuk menunjang suksesnya pelaksanaan Sidang Majelis Sinode (SMS) Gereja Masehi Injili Minahasa (GMIM) ke-79 tahun 2018 mendatang di Manado, maka Badan Pekerja Majelis Sinode (BPMS) GMIM membentuk panitia penyelenggara, dimana Ketua Umum dipercayakan kepada Gubernur Sulut Olly Dondokambey SE. Walikota Manado DR GS Vicky Lumentut (GSVL) juga masuk dalam struktur kepanitiaan sebagai Wakil Ketua bersama Wakil Gubernur Sulut Drs Steven Kandouw. Pelantikan dan peneguhan panitia dilakukan Ketua BPMS GMIM Pdt DR HWB Sumakul MTh dalam

ibadah yang dilaksanakan di Jemaat GMIM Eben Haezar Winangun, Wilayah Winangun, Kamis (1/12) sore kemarin. Surat Keputusan (SK) dibacakan Sekretaris Umum BPMS GMIM Pdt Dr Hendry CM Runtuwene STh. Dalam SK tersebut disebutkan tugas panitia adalah mempersiapkan kegiatan SMS GMIM dengan melibatkan pelayan khusus (Pelsus) baik Pendeta, Guru Agama, Penatua dan Syamas. Gubernur Olly dalam sambutannya mengatakan dalam kepanitiaan ini, kapasitas dirinya bukanlah sebagai seorang Gubernur, tetapi anggota jemaat dan petugas Sinode. Sehingga, dalam melaksanakan tugas kepani-

JELANG NATAL

tiaan, akan mengacu pada rencana kerja BPMS GMIM. “Saya di sini adalah anggota jemaat biasa bukan Gubernur. Apalagi, dipercayakannya saya sebagai Ketua Panitia itu berarti saya adalah petugas Sinode. Saya dan panitia hanya akan mengikuti apa yang sudah menjadi rencana dari Badan Pekerja Sinode GMIM, seperti mau dilaksanakan di mana kegiatan ini, terserah dari Sinode,” ujar Gubernur. Meski demikian, dirinya akan memberikan bantuan dana awal untuk menunjang kas panitia sebesar Rp1 Miliar. “Saya akan berikan kepada bendahara panitia uang sebesar satu miliar rupiah untuk mendukung

kegiatan panitia,” tandasnya. Adapun Walikota GSVL menyatakan terima kasih atas kepercayaan yang diberikan BPMS GMIM untuk masuk dalam struktur Panitia Penyelenggara SMS GMIM ke-79 tahun 2018 dan menjadikan Manado sebagai tuan rumah. “Terima kasih untuk kepercayaan yang diberikan Sinode GMIM. Tentunya, kepercayaan yang diberikan ini akan menjadi motivasi untuk menyukseskan pelaksanaan Sidang Majelis Sinode GMIM tahun 2018 mendatang. Semoga, GMIM kedepan akan lebih maju dan eksis dalam melaksanakan amanat agung Tuhan Yesus Kristus. Sebagai tuan rumah, Manado siap menyambut kembali kehadiran para pelayan Tuhan,” kata Walikota GSVL, yang juga anggota Majelis Pertimbangan Sinode (MPS) GMIM.(dewe)

SOSIAL

Pasar murah diharapkan stabilkan harga sembako Tikala—Menjelang hari besar umat Kristen yakni Natal, membuat harga sembako bakal naik. Untuk itu Dekot Manado berharap agar Pemkot Manado bisa mengantisipasinya lewat kegiatan pasar murah. Menurut Wakil Ketua Komisi D Dekot Manado Dijana Pakasi, pasar murah jelang Natal bisa dan mampu stabilkan harga sembako atau kebutuhan pokok untuk warga masyarakat di Manado. “Kami sangat berharap agar pasar murah Natal mampu menstabilkan harga sejumlah kebutuhan pokok di sentra perdagangan Manado dan sekitarnya,” kata Pakasi. Dia mengatakan, karena dalam pasar murah Natal yang dijual hampir semua kebutuhan pokok yang dicari masyarakat jelang perayaan hari besar agama tersebut. “Dan, di pasar murah Natal produkproduk yang dijual tersebut jauh

lebih murah dari harga di pasar maupun swalayan,” jelas Pakasi. Dia mengatakan dalam kegiatan pasar murah itu akan dijual berbagai kebutuhan pokok menghadapi hari raya dengan harga lebih murah dari pada harga di pasaran. “Harga jual lebih murah dimungkinkan karena kegiatan ini didukung sepenuhnya oleh seluruh distributor dan pedagang bahan kebutuhan pokok di Manado,” tandas srikandi Partai Nasdem tersebut. Sementara, Kepala Dinas Perindustrian dan Perdagangan (Disperindag) Manado, Dante Tombeg mengatakan, pihaknya telah menggelar pasar murah di 11 kecamatan. “Sampai saat ini kita sudah menggelar pasar murah di 13 titik dari 20 titik yang direncanakan dan lokasi pasar murah dilakukan di gereja,” kata dia, Rabu (30/11) lalu.(eren)

Dinsos menyalurkan bantuan untuk 43 eks penyandang penyakit sosial Bumi Nyiur—Sebanyak 43 anakanak binaan Balai Pemasyarakatan (Bapas) Manado mendapatkan bantuan satu set alat perbengkelan dari Dinas Sosial (Dinsos) Manado, sebagaimana visi Walikota DR GS Vicky Lumentut (GSVL) dan Wakil Walikota Mor Dominus Bastiaan SE. Bantuan tersebut diberikan setelah penyandang masalah kesejaterahan sosial (PMKS), terlebih dahulu telah dilakukan pelatihan selama 15 hari agar para siswa belajar ilmu otomotif dan cara memperbaiki mesin apapun. Kadis Sosial Manado Frans Mawitjere SH melalui Kepala Bidang (Kabid) Rehabilitasi Sosial (Rehsos) Non Runtukahu mengatakan, penyerahan alat ini dimaksudkan untuk menjadi wadah bagi anak-anak bermasalah dengan hukum, premanisme, narkoba, penyandang masalah kesejaterahan sosial (PMKS) dan membina mereka

(siswa) agar tidak menimbulkan perubahan sikap yang lebih baik dan berprilaku positif di masyarakat nantinya. “Anak-anak ini menjadi target karena potensi menyangkut keamanan dan ketertiban umum, sehingga perlu diperhatikan,” kata Runtukahu, Rabu (30/11) lalu, di sela-sela kesibukannya. Dia berharap, dengan adanya pelatihan dan bantuan tersebut, mereka bisa mandiri dan tentunya membuka peluang usaha dan menjadi bekal saat mencari pekerjaan. “Ucapan terima kasih juga disampaikan kepada Walikota Manado karena program keterampilan dan pelatihan bagi PMKS tersebut dapat terlaksana. Semoga dengan adanya bantuan ini, ketemapilan yang mereka dapat membantu dan merubah hidup mereka menjdai lebih baik,” tandasnya.(eren)

RESES DEKOT MANADO

Warga sesalkan KIP tidak tepat sasaran Maasing—Dekot Manado saat ini tengah memasuki agenda reses, dimana setiap wakil rakyat menggelar kegiatan di masing-masing daerah pemilihan (Dapil) untuk menjemput aspirasi masyarakat. Sebagai bentuk tanggungjawabnya, Vanda Pinontoan, legislator asal Demokrat ini, Rabu (30/11) malam, melaksanakan reses di Kelurahan Maasing Kecamatan Tuminting yang turut menghadirkan pemerintah kelurahan dan kecamatan, dan dibanjiri warga setempat. “Ada berbagai

Dikontrakkan rmh mewah Manimbang 5KT,5KM,AC,Garasi 2 mobil,halaman luas parkir muat 10 mobil.Harga menarik. Hub: 0851 0136 9886/0812 4288 4555 Dikontrakkan rmh blkng RS Kan-dow Malalayang,2KT ada kamar mandi dlm,perabot,garasi, PAM, sumur.Harga 17,5jt/thn. Hub. 0851 0136 9886/0812 4288 4555 Dijual tanah Manimbang LT.400 / 3200/1Ha,view laut kota Manado.Harga bagus.Hub: 0851 0136

aspirasi yang masuk antara lain, tentang proyek sanitasi yang tidak jelas, kemudian soal kartu Indonesia pintar, dana santunan duka, beras miskin, layanan kepala lingkungan dan mobil sampah yang tidak maksimal,” kata Pinontoan. Dia mengatakan, salah satu perwakilan warga Ketty Balaati, mengeluhkan tentang Kartu Indonesia Pintar (KIP) yang tidak tepat sasaran. “Sebab yang menerimanya adalah siswa yang mampu, padahal banyak yang tak mampu tak dapat. Seharusnya hal pendataan dilakukan sekolah sebab

paling mengenal kondisi siswanya,” kata dia. Sedangkan Yasmin Mangintiku menyampaikan keluhan seputar kepala lingkungan yang pilih-pilih kasih, tidak mau mendatangi warga yang kedukaan, penerima raskin yang adalah warga mampu dan mobil sampah tidak sampai ke wilayah mereka. Kemudian ada aspirasi dari Mochtar Bawuoh, tentang proyek sanitasi lingkungan yang tak jelas, usulan dari Samuel Panaha yang minta agar pemerintah

9886 / 0812 4288 4555

LOWONGAN KERJA

SEWA EXCAVATOR

SOLID GROUP Perusahaan di bidang Jasa Keuangan membutuhkan KONSULTAN ANA-LIS. Benefit: Gaji pokok,Reward,Bonus.Ketentuan : Pria/ Wanita min. 18thn,pend.min.SMU/SMK.Walk

Excavator mini. Hub.0813 4033 9205 Valent.

KOST TERIMA KOST HARIAN / mingguan / bulanan.Full AC,TV,Fasilitas Lengkap. Dikontrakkan 2 ruangan kantor depan PJR Samrat.Hub.0852 4088 6111/0811 436 111

SALESMAN DICARI/DIBUTUHKAN Salesman.. Usaha Dibidang Hp, Accessories elektronik dll mempunyai motor untuk kota Manado. Hub. 0811430115

memperhatikan keluhan warga terkait motor sampah dan kesiapan warga bayar retribusi lebih asal sampah diangkut. Dia mengatakan, seluruh keluhan masyarakat akan disampaikan kepada semua instansi yang berwenang. “Semua yang bisa dijawab disampaikan terutama soal KIP yang memang sudah disampaikan kepada Diknas untuk ditindaklanjuti, kemudian persoalan Raskin pendataanya bukan oleh pemerintah tapi statistik dan akan diteruskan kepada yang berwenang, sedangkan masalah dana duka telah diselesaikan,” tandasnya.(eren)

Interview Senin ~ Jumat ( 09.00~15.00) CP:CAHYO (0823 4525 7712)

SPA & MASSAGE EXOTIC SPA MENGHADIRKAN LAYANAN PIJAT PANGGILAN KHUSUS KE HOTEL DENGAN TENAGA WANITA BERSIH, CANTIK,MUDA ,PROFESIO-NAL,RAMAH & SOPAN.PASTI PUAS & TIDAK KECEWA. HUB: 0823 4788 8621

JUAL PAJEKO DIJUAL KAPAL IKAN ( PAJEKO) SIAP PAKAI.Spek ukuran P:21m

/ Lebar : 4 m (body baru),pukar/ jaring 250x50m,mesin 2x40PK mu-lus,wings,genset,alcon,surat ijin lengkap.Harga 215jt NEGO.Hub.0852 9872 9467 / 0813 5602 1185

HEWAN PELIHARAAN JUAL ANJING RAS,GOLDEN,SHITZU,HERDER, PUDLE,DLL.HP.0853 9753 2787 / 0853 9494 2829.TONDANO


JUMAT 2 DESEMBER 2016 NOMOR 3130 TAHUN XI

HARGA Langganan: Rp. 50.000,-/bulan (luar kota tambah ongkos kirim) NO REK: 001 01.52.000663-1 Bank Sulut a/n PT. Sulut Lestaripress ALAMAT: Mega Smart VIII No.7 Kawasan Mega Mas Boulevard Manado, Telp (0431) 841060, Fax: (0431) 841071

Surat Kabar Harian Berpikir dan Berbuat

IBUKOTA

SATPOL-PP Kawal program Pemkot, terus lakukan penertiban PEMKOT Manado terus mengupayakan akan keindahan Manado, dari berbagai segi dan aspek, seperti yang dikemukakan Kepala Satuan Polisi Pamong Praja (Kasat Pol-PP) Xaverius Run-tuwene. Dia mengatakan, un-tuk semakin memantapkan program Pemkot pihaknya bekerja XAVERIUS Runtuwene. sama dengan berbagai dinas dan instansti terkait, terus melakukan penertiban, untuk para pemarkir liar, kios-kios yang sudah memakai trotoar, tidak pada tempat sewajarnya. “Kami terus melakukan upaya penertiban untuk parkir liar dan kios yang sudah pakai trotoar di wilayah jantung kota, atau Taman Kesatuan Bangsa (TKB),” ungkapnya, Kamis (1/ 12) kemarin. Menurut Xave, begitu biasa dia disapa, pihaknya terus melakukan pengawasan dan pembinaan kepada masyarakat yang dinilai lalai untuk berjualan maupun parkir sembarangan. Dengan adanya pembinaan diharapkan muncul kesadaran dari masyarakat. “Kami berharap dengan adanya pembinaan dan penertiban bagi yang melanggar aturan, masyarakat boleh sadar dan tidak lagi melanggar,” tuturnya. Diharapkan, dengan berbagai upaya yang dilakukan, bakal melahirkan kesadaran, untuk sama sama menjaga keamanan, keindahan, dan ketertiban, di wilayah Manado, terlebih khusus untuk wilayah TKB yang tidak lain, merupakan jantung kota Manado.(eren)

Ibadah Pra-Natal Pemkot, BKSAUA, FKUB dan Pimpinan Golongan Agama

Walikota: Ada upaya pihak tertentu yang tidak ingin Manado aman Pinaeaan—Walikota Manado DR GS Vicky Lumentut (GSVL) mengatakan, di tengah sukacita menyambut Natal Yesus Kristus tahun 2016, semangat kebersamaan dengan mengutamakan solidaritas di antara pemeluk agama harus dikedepankan. “Jangan ada yang coba-coba mengganggu keamanan dan kenyamanan serta kerukunan kita di Manado. Baca: Walikota ( Halaman 7 )

WALIKOTA GS Vicky Lumentut memasang lilin di sela ibadah Pra-Natal, Kamis (1/12) siang kemarin. Foto lain Walikota bersama jajaran Pemkot, BKSAUA, FKUB dan Pimpinan Golongan Agama membawakan pujian.(foto: ist)

Hari ini 14 pejabat ikut assessment susulan Walikota dan Wawali lebih banyak pilihan memilih pejabat eselon II Tikala—Beberapa hari lalu, Pemkot Manado sudah menggelar assessment kepada 40 pejabat yang nantinya akan duduk di job eselon II atau pada Jabatan Pimpinan Tinggi Pratama (JPTP). Rupanya masih ada 14 pejabat lainnya

NOMOR TELEPON/FAX (0431) 841071, FAX: (0431) 841060)

yang akan ikut assessment susulan, yang rencananya digelar Jumat (2/11) hari ini sampai Sabtu (3/11) besok, di Ruang Assessment Center Kantor Regional XI BKN Manado, Kelurahan Paniki Kecamatan Mapanget. Assessment adalah suatu proses untuk mengetahui kemampuan seseorang, terhadap suatu kompetensi, berdasarkan bukti-bukti. Kata assessment, belakangan ini sudah semakin banyak dipergunakan. Pada dasarnya,

assessment itu adalah suatu proses penulusuran bukti. “14 pejabat ini mereka yang saat ini duduk di job eselon III, seperti Kabag, Kabid, dan Camat. Mereka ini akan di-assessment untuk job eselon II,” ujar Plt Kepala Badan Kepegawaian dan Diklat (BKD) Manado, Drs Hans Tinangon MSi, menjawab Swara Kita, di kantor Walikota Jl Balaikota, Tikala, Kamis (1/ 12) kemarin. Alasan digelar susulan, karena 14 pejabat ini saat assessment tahap pertama waktu lalu, tidak

hadir karena sedang tugas luar. “Mereka ini yang harusnya ikut sama-sama di tahap pertama, tapi karena tugas, makanya nanti digelar besok (hari ini, red),” ungkap Tinangon. Dengan demikian, total pejabat yang ikut assessment Pemkot Manado menjadi 62 orang. Yang pertama ada 48 orang, ditambah 14 orang yang susulan. Jadi totalnya 62 orang. Itu berarti, Walikota dan Wakil Walikota lebih banyak pilihan. Apalagi Organisasi Pemerintah Daerah (OPD) baru hanya 35

HANS Tinangon.

SKPD. Tinangon menambahkan, assessment atau uji kompetensi ini terdiri atas psychotest, kompetensi dasar dan pesonality, mengukur kemampuan yang sudah ada pada pejabat masing-masing, pemetaan dan wawancara. Baca: Hari ( Halaman 7 )

KUNJUNGI www.swarakita-manado.com & www.swaramanado-online.com


JUMAT 2 DESEMBER 2016 NOMOR 3130 TAHUN XI Intan Aletrino (Runner-up Puteri Indonesia 2016)

Butuh Dukungan Netizen Indonesia BEBERAPA waktu lalu Indonesia dibuat bangga dengan keberhasilan seorang anak bangsa yang pulang dengan menyabet gelar sebagai Miss International 2016. Wakil dari Indonesia, Ariska Putri Pertiwi (21) berhasil keluar sebagai juara pertama ajang yang digelar di Las Vegas, Amerika Serikat tersebut. Sebelumnya, ia juga sempat menggaet beberapa penghargaan, seperti Putri Pariwisata Kota Siantar, dan juara dalam ajang Indonesia Creative Icon. Meski penampilan Ika memakai bikini atau swimsuit di ajang tersebut menuai pro kontra namun kemenangannya menjadi hal yang menjadi kebanggaan bagi Indonesia. Kini ada lagi seorang anak bangsa yang sedang berjuang demi bisa membuat Indonesia bangga. Intan Aletrino, 2nd Runner-up Puteri Indonesia 2016 perwakilan Sumatera Barat akan membawa nama Indonesia dalam ajang Miss Supranational 2016. Intan telah berangkat ke Polandia untuk memulai masa karantina pada 17 November lalu. Sebanyak 72 kontestan melakukan beragam aktivitas dan melalui berbagai sesi penjurian menjelang malam puncak Miss Supranational 2016 yang akan berlangsung pada Jumat, 2 Desember. Sebelum digelarnya malam puncak Miss Supranational 2016 tersebut, Intan membutuhkan dukungan dari netizen Indonesia agar dirinya bisa melaju ke babak 25 besar dan 10 besar. Hal tersebut diungkapkan oleh akun Instagram @firasetiawan09.“VOTE Indonesia @intanaletrinountuk melaju ke babak TOP 25 Miss Supranational 2016! Caranya buka facebook resmi Miss Supranational, Kemudian klik album berjudul “Official Voting for Miss Supranational 2016 has started!” yang berisi foto kontestan, Kemudian LIKE foto Intan Aletrino. Atau bisa juga langsung dengan klik shortlink berikut > https://goo.gl/cqSYsG . Seperti yang tertera dalam aturannya, Vote dinilai dari banyaknya jumlah LIKE. Jangan lupa beritahu teman teman dan para hayati lain supaya makin banyak yang Vote Catatan: Voting dalam Mobstar pun tetap berjalan. Vote dalam Facebook untuk melaju ke Top 25, Vote di Mobstar untuk melaju ke Top 10. Jadi keduanya bisa di Vote. Peringkat pertama ada Filipina dengan 45 ribu likes. Peringkat kedua dipegang oleh Peru dengan 33 ribu likes. Peringkat ketiga dipegang oleh Vietnam dengan 25 ribu likes. Indonesia berada di peringkat keempat dengan 17 ribu likes. Dan peringkat kelima ada Thailand dengan 15 ribu likes. Voting ini masih akan terus berjalan hingga malam puncak pada 2 Desember besuk. Intan tentunya masih membutuh-kan dukungan dari netizen Indonesia demi bisa melaju ke babak selanjutnya. Sementara itu di lihat dari akun Instagram resmi @misssupranational, foto-foto yang menampilkan kecantikan Intan selalu meledak dengan jumlah likes dan komentar yang mencapai ribuan. Hal ini tentu semakin membangkitkan harapan Intan bisa membawa nama baik Indonesia dalam ajang intenasional tersebut menyusul keberhasilan rekannya, Ariska Putri Pertiwi. Ayo, terus dukung Intan sebagai perwakilan Indonesia dengan memberikan likes di “Official Voting for Miss Supranational 2016”! Bukan tak percaya pada kemampuan wakil kita, Namun kita tunjukan wakil Indonesia memiliki banyak dukungan dari para pageant loversnya.” Berdasar pada jumlah likes yang didapat oleh Intan, saat ini ia berhasil masuk dalam 5 besar. Di Facebook “Official Voting for Miss Supranational 2016”, hingga saat ini Intan telah mendapat likes sebanyak 17 ribu lebih.(sumc)

NOMOR TELEPON/FAX (0431) 841071, FAX: (0431) 841060)

Natasha Mannuela

Ketemu Miss World 2015 SELAMA mengikuti karantina Miss World 2015, banyak pengalaman yang didapat oleh Natasha Mannuela. Tak hanya bertemu dengan kontestan lain dari berbagai negara, Natasha juga kembali berkesempatan bertemu dengan Miss World 2015, Mireia Lalaguna Royo. Pengalaman tersebut diperlihatkan dara cantik yang akrab disapa Acha itu melalui laman Facebook resminya. Miss Indonesia 2016 ini mengungkapkan rasa senangnya dapat bertemu dengan Mireia. “Senang bertemu denganmu. Sedikit bercerita dengan Mireia Lalaguna, bagaimana rasanya menjadi Miss World,” ujar Acha. Kepada Acha dan beberapa kontestan Miss World lainnya, Mireia mengatakan jika menjadi Miss World merupakan pengalaman yang luar biasa. Miss asal Spanyol itu dapat mengunjungi berbagai macam negara dan melihat kondisi yang berbeda-beda. Bertemu dengan banyak orang dengan budaya yang berbeda, pengalaman yang tak dapat dibayar dengan apa pun. Selama masa karantina, Mireia Lalaguna memang turut hadir di tengah-tengah kontestan Miss World 2016. Kehadirannya tak hanya untuk bertemu dengan para kontestan, melainkan untuk memenuhi serangkaian kegiatan jelang malam pelepasan mahkota dirinya Desember mendatang. Dalam akun Facebook, Acha juga berbagi video singkat yang dirinya, dua orang kontestan Miss World, dan Mireia Lalaguna. Video tersebut berisi salam untuk masyarakat Indonesia. “Hello, Indonesia. I miss you,” ujar Mireia Lalaguna. Tak ketinggalan, Acha juga mengabadikan momen tersebut dengan berfoto bersama. Acha tampak cantik dalam balutan dress selutut warna gradasi dan outerwear warna abu. Sementara, Mireia mengenakan sleeveless dress berbahan brukat warna merah.(okez)

KUNJUNGI www.swarakita-manado.com & www.swaramanado-online.com


10 JUMAT 2 DESEMBER 2016 NOMOR 3130 TAHUN XI

Ini dia kota terdingin di Indonesia

MENJADI bagian dari Kabupaten Puncak Jaya, Provinsi Papua, Distrik Mulia atau Kota Mulia memiliki daratan seluas 883 km persegi. Distrik Mulia berada pada ketinggian 2.448 mdpl, sehingga wilayah ini memiliki udara yang cenderung dingin. Menurut situs Wikipedia, suhu udara di Distrik Mulia pada malam hari mencapai 9 derajat celcius. Suhu tersebut sama dengan suhu ratarata di London, Inggris. Lokasinya yang tak jauh dari Pegunungan Jaya Wijaya membuat daerah ini terkadang memiliki suhu udara mencapai titik beku. Data dari Badan Metereologi dan Geofisika, curah hujan di kawasan Kabupaten Puncak Jaya terjadi hampir sepanjang tahun. Untuk mencapai Distrik Mulia satu di antaranya adalah menggunakan pesawat kecil jenis Caravan yang hanya dapat memuat sembilan penumpang. Pesawat ini mendarat di satusatunya bandara di Mulia. Perjalanan menuju Distrik Mulia dapat ditempuh selama satu jam dari Kota Jayapura. Karena Distrik Mulia berada di lembah gunung, maka pesawat harus melewati sela-sela gunung sesaat sebelum mendarat. Selain menggunakan pesawat, Distrik Mulia dapat ditempuh dengan menggunakan transportasi darat. Selama 16 jam, perjalanan harus melewati jalan berupa tanah dan bebatuan. Selain itu harus melewati punggungan bukit dengan jurang yang dalam di sisi kanan dan kiri. Meskipun begitu, distrik ini sudah mulai terkena arus modernisasi yang ditunjukkan dengan adanya sejumlah kantor pemerintahan. Selain itu, jalan raya di daerah inipun sudah dilapisi dengan aspal, sehingga menjadikannya jalanan yang cukup baik. Pemukiman penduduk pun tersebar di seluruh penjuru Distrik Mulia yang dilengkapi dengan berbagai fasilitas publik di antaranya rumah ibadah, rumah sakit, sekolah, dan tempat olahraga. Sebagai sumber listrik, Distrik Mulia memiliki sebuah Pembangkit Listrik Tenaga Air (PLTA).(sumc)

Lima tempat indah di Pulau Natuna Keindahan wisata alam di Indonesia memang tidak ada habisnya. Nah, satu keindahan alam yang belum banyak terpublikasi adalah Pulau Natuna. Beberapa waktu lalu, santer terdengar pulau paling utara Indonesia ini diklaim milik Tiongkok. Letak Pulau Natuna memang berbatasan langsung dengan Laut China Selatan yang jadi rebutan berbagai negara. Namun, sebagai generasi muda kamu perlu tahu. Pulau Natuna milik Indonesia berdasarkan Deklarasi Djuanda 1957. Saat ini, Pulau Natuna berada di wilayah Provinsi Kepulauan Riau. Pulau Natuna memiliki keindahan wisata yang tidak diragukan lagi keindahannya. Hamparan pasir nan indah dengan keasrian dan keunikannya sangat cocok untuk jadi pilihan destinasi para traveler. Kawasan perairan yang masih terjaga membuat para traveler yang hobi snorkling atau diving patut mampir ke Pulau Natuna. Inilah destinasi yang wajib dikunjungi di Pulau Natuna dikutip dari berbagai sumber.

1. Pantai Tanjung

PEMANDANGAN di Pulau Natuna.

Di pantai ini traveler dapat menikmati sunrise dan sunset yang menawan. Traveler sebaiknya mengunjungi Pelantar Nelayan. Pelantar nelayan merupakan sebuah pulau karang kecil yang cocok banget untuk tempat mengabadikan momen saat traveling ke pantai ini.

3. Pantai Sahi

Nah, kalau traveler pengen menikmati pulau alami belum terjamah bisa mengunjungi pulau ini. Saat traveling ke tempat ini, traveler akan melihat keindahan pulau yang benar-benar alami.

5. Alif Stone Park

Pantai dengan hamparan pasir putih ini sangat recommended untuk traveler yang ingin menikmati pantai ditemani pemandangan indah. Di pantai ini, traveler dapat melihat Gunung Ranai yang megah di Natuna. Pantai ini relatif sepi dan cocok untuk traveler yang ingin mengunjungi pantai yang belum ramai.

2. Pantai Cemaga

Pantai Sahi juga mempunyai keistimewaan tersendiri, lho guys. Tak jauh dari pantai ini, terdapat sebuah pulau kecil yang disbut Pulau Sahi. Sahi berasal dari bahasa melayu (serahi/ sai) yang berarti toples. Perairan pantai ini sangat cocok untuk snorkling karena pemandangan bawah lautnya yang mempesona.

4. Pulau Senoa DESTINASI ini sebenarnya bukanlah taman batu, lho, guys. Alif Stone Park adalah sebuah kawasan pantai yang berbatu granit. Nama Alif Stone Park berasal dari batu-batu di sana yang berbentuk seperti huruf alif. Wuih, keren-keren kan, guys.Kamu harus traveling ke Pulau Natuna secepatnya. (Arif Setyabudi/sumc)


MINAESA TOMOHON Pemkot ajukan Ranperda Penanggulangan Rabies SEKKOT Tomohon Dr Arnold Poli SH MAP mengajukan ranperda tentang pengendalian dan penanggulangan Rabies kepada pihak Dekot Tomohon. Pengajuan ini dilakukannya dalam rapat paripurna Dekot Tomohon yang digelar di ruang rapat Dekot Tomohon, Kamis (1/12) kemarin. Kesempatan itu, Sekkot mengungkapkan pemerintah tentunya berkewajiban melindungi masyarakat dari resiko terjangkitnya penyakit Rabies sehingga dipandang perlu kerangka regulasi berupa peraturan daerah yang mengatur pengendalian dan penanggulangannya. “Kami berharap kedepan nanti Kota Tomohon bisa memiliki daerah bebas Rabies yaitu wilayah atau kawasan yang tidak pernah ditemukan adanya virus rabies atau bebas historis. Untuk itu kami mohon dukungan kepada anggota dewan sekiranya dapat merumuskan, membahas pengajuan ranperda ini sesuai mekanisme dan aturan yang berlaku dalam suatu nuansa kebersamaan dan komitmen mewujudkan masyarakat Kota Tomohon yang sejahtera,” tutur Poli. Ditambahkannya, untuk Kota Tomohon kasus rabies menurut hasil pemeriksaan laboratorium balai Keswan Sulut selang dua tahun terakhir ini menunjukan trend yang membaik. Artinya menandakan bahwa telah terjadi penurunan jumlah korban gigitan hewan Rabies, dan tentunya apresiasi kepada SKPD terkait yang terus berusaha melakukan sosialisasi, komunikasi informasi edukasi, vaksinasi, sterilisasi serta upaya lainnya sehingga angka korban rabies semakin menurun. “Rabies merupakan penyakit menular yang bersifat akut menyerang susunan syaraf pusat dan dapat menulari semua hewan yang berdarah panas termasuk dapat menulari manusia dengan virus rabies yang ditularkan oleh hewan kera, kucing dan anjing,” jelas Poli. Baca: Pemkot ( Halaman 12 )

minahasa Ibadah Natal, 5 ribuan siswa datangi Wale Ne Tou

PESERTA yang hadir dari siswa SD, SMP dan SMA.(foto: erwin/sk)

SISWA/Siswi dari SD, SMP dan SMA/SMK di Tondano Raya, Remboken dan Eris mengikuti ibadah pra Natal yang diadakan di gedung Wale Ne Tou Tondano, Rabu (1/22) kemarin. Sekitar 5 ribuan siswa memadati gedung ini guna mendengarkan Firman Tuhan melalui pengkhotbah. Selain itu juga, ada beberapa pemahaman arti pergaulan bebas dan modern. Untuk itu seluruh siswa dituntut guna semua yang berbau negatif dijauhkan dari kehidupan mereka, sebab diusia dini gampang sekali terpengaruh oleh pergaulan diera sekarang ini. “Diharapkan dengan ibadah pra Natal, anak-anak sekolah di Tondano, Remboken dan Eris ini bisa memahami arti Natal Yesus Kristus. Baca: Ibadah ( Halaman 12 )

minut Penghapusan UN bisa antisipasi terjadi kecurangan WACANA program Pemerintah pusat (Pempus) akan melakukan penghapusan sementara Ujuan Nasional (UN) dengan tujuan ke lulusan sepenuhnya siswa berada di tangan sekolah tempat mereka mengabdi. Rencana tersebut mendapat tanggapan Kepala sekolah (Kepsek) Sekolah DAVID M Legi. Menengah Kejuruan (SMK) Yadikan Manado Drs David M Legi. Menurut Legi, jika memang itu akan direncanakan, dirinya sangat setuju. “Jika memang betulbetul diserahkan ke sekolah, maka ini bisa membawa dampak yang baik bagi para siswa. Karena selama ini UN dianggap sangat memberi ketegangan pada anak-anak. Begitu juga dengan anggarannya, kalau UN sangat memerlukan dana yang sangat besar. Lebih baik dana tersebut dialokasikan buat pembangunan infrastruktur pendidikan,” tutur Legi. Ditambahkan Legi, dirinya juga melihat pelaksanaan UN sangat memberikan peluang kepada guruguru melakukan kecurangan. “Jika sepenuhnya diserahkan ke sekolah, maka barang tentu tidak ada lagi permasalahan yang kerap terjadi saat UN. Karena bagi saya, pelaksanaan UN yang baik itu apabila kualitas pendidikan itu sudah merata. Karena yang kita tahu, tidak semua sekolah memiliki fasilitas yang lengkap,” tandas Legi. Sementara itu, Kepala Dinas Pendidikan Pemuda dan Olahraga (Dikpora) Minut Drs Maximelian Tapada MSc mengatakan, informasi yang diterimanya memang demikian. “Kita initinya menunggu dari Pempus. Jika memang sudah ada persetujuan dari Presiden, maka harus dilaksanakan,” tutup Tapada, Kamis (1/12) kemarin.(eres)

MINAHASA, TOMOHON, MINUT, MINSEL, MITRA BITUNG

RABU 30 NOVEMBER 2016

11

Lagi, OTT pada ASN Dikpora Minahasa terjadi KERUKUNAN BERAGAMA

Tomohon diakui Menteri Agama

Guru urus kenaikan pangkat harus menyetor sejumlah uang Tondano—Setelah 2 Aparatur Sipil Negara (ASN) Minahasa diamankan oleh tim Sapu Bersih Pungutan liar (Saber Pungli) pada beberapa waktu lalu, kini kejadian yang sama juga dialami ASN Dikpora Minahasa, karena melakukan tindakan pungutan liar di kantornya, Kamis (1/12) kemarin sekitar pukul 11.00 Wita. Oknum ASN yang kedapatan Operasi Tangkap Tangan (OTT) oleh Tim Saber Pungli ini, berinisial JM (Joun) adalah Kasi Tenaga Teknis Bidang SMP Dis-

dikpora Minahasa, dimana dirinya saat menerima uang dari korbannya. Saat itu juga tim langsung menangkapnya. “Uang tersebut diduga merupakan hasil pungutan liar, karena korban hendak melakukan pengurusan kenaikan pangkat dan tersangka diduga meminta sejumlah uang kepada korban untuk pengurusan tersebut,” jelas Iptu Edy Kusniadi selaku Kasat Reskrim Polres Minahasa. Sementara itu, korban yang adalah seorang guru mengaku sudah dimintai uang sebesar Rp4

juta lebih untuk pengurusan kenaikan pangkat tersebut. “Saya mau urus kenaikan pangkat karena sangat berpengaruh baginya,” jelas Kasat mengutip pengakuan korban. Tersangka Joun yang masih menggunakan seragam batik berwarna putih, saat itu juga langsung dibawa ke Mapolres Minahasa untuk diperiksa. Sementara dua orang guru yang merupakan korban dibawa untuk dimintai keterangannya. Selain tersangka dan saksi, Polres Minahasa juga menyita uang tunai Rp3 juta sebagai barang bukti. “Kita sementara lakukan pemeriksaan dan pendalaman terkait kasus ini, nanti kami akan sampaikan perkembangannya,”pungkasnya.(erbe)

KEGIATAN Pembinaan Tugas Pemerintahan Umum Bagi Perangkat Pemerintahan Kecamatan dan Kelurahan se Kota Tomohon di Aula Home Stay Kelurahan Uluindano.(foto: ist)

Tomohon—Dalam upaya memelihara situasi kondisi jelang Natal 2016 dan Tahun Baru 2017, maka Pemkot Tomohon mengadakan kegiatan Pembinaan Tugas Pemerintahan Umum Bagi Perangkat Pemerintahan Kecamatan dan Kelurahan se Kota Tomohon di Aula Home Stay Kelurahan Uluindano, Kamis (1/12) kemarin. Kepala Bagian Pemerintahan J S T Pandeirot SPd MM saat membacakan laporan kegiatan mengatakan dialog ini dilaksanakan dengan maksud meningkatkan pemahaman perangkat pemerintah kecamatan dan kelurahan dalam pelaksanaan tugas pemerintahan, pembangunan, dan kemasyarakatan sebagai upaya peningkatan kinerja pelayanan kepada masyarakat Kota Tomohon serta pemeliharaan situasi kamtibmas menjelang Hari Raya Natal 2016 dan Tahun Baru 2017. Walikota Tomohon Jimmy F Eman SE Ak dalam sambutannya mengatakan, momen ini merupakan wujud untuk menyamakan persepsi sebagai langkah antisipatif menghadapi Natal dan Tahun Baru oleh unsur Pemerintah Daerah, TNI/POLRI, Pemerintah Kecamatan dan Kelurahan bahkan masyarakat pada umumnya. “Dimana juga pada tanggal 30 November telah diadakan apel nusantara bersatu serentak di seluruh Indonesia, saya berharap masing-masing kita di berbagai tingkatan untuk terus menjalin silahturahmi dan komunikasi positif antar umat beragama dan intra umat seagama dalam mengamankan Hari Raya Natal dan Tahun Baru dan tidak mudah terpecah-belah dan tidak mudah terombangambing. Sebab di Indonesia ada 3 kota yang memiliki tingkat toleransi kerukunan umat beragama yang diakui Kementerian Agama yaitu Kupang, Denpasar dan Tomohon,” ungkapnya. Sebagaimana diketahui bersama, trend peningkatan gangguan kamtibmas seperti pencurian, penyalahgunaan minuman keras, penganiayaan dan penyakit masyarakat lainnya menjadi ancaman dan tantangan yang harus dihadapi dan diminimalisasi sekecil mungkin. “Tentunya sangat diperlukan adanya langkah antisipatif dan preventif yang dilakukan secara cepat dan tepat oleh aparat pemerintah dengan melakukan langkah preventif dapat berupa upaya pencegahan mengatasi gangguan keamanan khususnya di lingkungan masing-masing melalui kegiatan penjagaan, pengawasan dan patrol atau ronda malam,” tambahnya. Baca: Ibadah ( Halaman 12 )

GUBERNUR Sulut Olly Dondokambey didampingi Bupati Minut saat meresmikan RSU GMIM Tonsea Airmadidi yang merupakan salah satu RSU tertua di Minut.(foto: ist)

PUSAT KESEHATAN

RSU GMIM Tonsea kembali beroperasi Airmadidi—Setelah menunggu cukup lama, akhirnya, Kamis (1/ 12) kemarin, Rumah Sakit Umum (RSU) GMIM Tonsea Airmadidi diresmikan Gubernur Sulut Olly Dondokambey. Dikatakan Dondokambey, RSU GMIM Tonsea

Airmadidi, merupakan RSU tertua di Minut yang banyak menyimpan kenangan karena menjadi tempat dirinya dilahirkan dulu. “Nanti 2016 ini, baru RSU ini mendapat perhatian dari pemerintah. Saya tidak akan melupakan RSU

GMIM Tonsea sebab saya dilahirkan disini. Demikian pula keluarga ibu Bu-pati Minut. Setahu saya, keluarga ibu Bupati rata-rata lahir disini,” tutur Dondokambey usai melakukan peresmian. Selain berada di kampung halamannya, Gubernur Sulut Olly Dondokambey juga sangat perduli dengan fasilitas kesehatan seperti rumah sakit dan Puskesmas. Baca: RSU ( Halaman 12 )

PENEGAKKAN DISIPLIN

Dispora Minsel akhirnya proses pemecatan 3 guru Amurang—Kendati memakan waktu yang tidak singkat, pada akhirnya Dinas Pendidikan Pemuda dan Olahraga (Diknaspora) Minsel mengakui telah memproses 3 guru indisipliner. Adalah Kasubbag kepegawaian Diknaspora Verra Sumampouw yang juga mengetahui nama-nama para guru tersebut ketika dikonfirmasi menjelaskan, kasus tersebut telah dikoordinasi dengan Badan Kepegawaian Diklat Daerah (BKDD). “Iya sudah dalam proses dan kami diknas sudah melakukan koordinasi dengan BKDD terkait proses pemecatan guru tersebut,”

ungkapnya kepada koran ini. Diakui Sumampouw, pihaknya juga telah menerima surat tembusan perihal indisipliner guru tersebut dari BKDD. “Hal itu juga telah diketahui oleh Kepala Dinas dan telah menugaskan untuk lakukan proses sesuai aturan,” ungkapnya. Kepala Diknaspora Minsel Ollivya Lumi SSTP Msi sebelumnya mengakui persoalan 3 guru yang tidak masuk mengajar hingga beberapa tahun telah diproses bagian kepegawaian Diknaspora. “Saya berharap dalam waktu dekat ini prosesnya sudah selesai dan bisa diambil tindakan,” terang Lumi.

Tempat berbeda, Kepala BKDD Minsel Dr Ferdinand Tiwa menegaskan, tidak ada yang kebal terhadap pelanggar PP 53. “Siapa pun dia harus taat aturan. Apalagi sudah tahunan tidak masuk kerja pasti sanskinya pecat dengan tidak hormat,” kata Tiwa. Kabid Informasi Kepegawaian dan Kesejahteraan Yoldie Pesik SH dan Kasubid Hukum dan JIK Josia Rotinsulu SH menambahkan, pihak UPT Diknaspora dimana ketika guru itu mengajar dan kepegawaian Diknaspora sudah dipangil. Baca: Dispora ( Halaman 12 )

INFRASTRUKTUR

Jalan Inkoasku dihibahkan warga ke Pemkot Bitung Bitung—Pendekatan yang dilakukan pemkot Bitung kepada warganya rupanya mendatangkan hasil. Buktinya sejak pekan lalu Pemkot Bitung telah menerima hibah tanah kompleks Inkoasku Kelurahan Bitung Barat II Kecamatan Maesa. Kepada sejumlah wartawan, Kamis (1/12) kemarin, Wakil Walikota Bitung Ir Maurits Mantiri di ruang kerjanya mengungkapkan pemilik lahan telah memberikan hibah tanah kepada pemkot. “Total luas tanah yang dihibahkan seluas 400 meter persegi untuk dijadikan sarana umum berupa membuka jalan menuju kampung Kolombo,” jelasnya. Mantiri tak lupa menyampaikan banyak terima kasih kepada pemilik lahan yang

telah menghibahkan tanah untuk kepentingan negara. Sementara kuasa hukum pemilik lahan, Maikel Sange mengatakan bahwa tanah tersebut bebas dari urusan sengketa. “Sehingga kedepan tidak akan ada lagi permasalahan,” jelasnya. Kadis PU Kota Bitung, Rudy Theno MT dikonfirmasi menjelaskan pihaknya sudah m e n g a n g g a r k a n pembangunan jalan penetrasi di lokasi Inkoasku sebesar Rp250 juta sepanjang 400 meter dengan lebar jalan 4,5 meter. Lanjutnya berharap pekan berjalan ini mulai dikerjakan sehingga warga kampung Kolombo bisa menikmati jalan baru tanpa harus memutar ke arah Pakadoodan.(wepe)

JELANG NATAL

Malton buka acara Pasar Murah

ACARA pasar murah yang diselenggarakan dari tanggal 1-15 Desember 2016 di setiap kecamatan yang ada di kota Bitung.(foto: ist)

Bitung—Sekkot Bitung Drs Malton Andalangi menghadiri sekaligus membuka acara pasar murah yang dilaksanakan di kantor Lurah Wangurer Barat Kecamatan Madidir. Dalam sambutan Walikota Bitung yang disampaikan oleh Andalangi, mengapre-

siasikan kepada TP-PKK kota Bitung yang telah mendukung Pemkot Bitung dalam pengembangan pembangunan kota Bitung di bidang Ketahanan Pangan dalam acara pasar murah. Baca: Malton ( Halaman 12 )


MINAESA minsel Desember, tiap kelurahan keciprat Rp30 juta KABAR gembira bagi kelurahan yang ada di Pemkab Minsel, menyusul, pada Desember ini sedikitnya Rp300 juta akan dikucurkan. Badan Pemberdayaan Masyarakat dan Pemerintahan Desa (BPMPD) Minsel, Drs Benny Lumingkewas mengatakan, dari total Rp300 juta tersebut masingmasng setiap kelurahan akan kebagian Rp30 juta. Pasalnya menurut Lumingkewas, dana itu telah disetujui pihak DPRD yang diajukan pada APB Perubahan 2016. Peruntukan dana tersebut, tidak sama dengan dana desa yang lebih pada kegiatan fisik yang sesuai persetujuan bersam masyarakat. “Dana untuk kelurahan ini masing-masing mendapat Rp30 juta. Tapi untuk peruntukannya lebih pada operasional kelurahan bukan untuk kegiatankegiatan fisik,” ungkapnya. Namun dipastikan Lumingkewas, setiap penerima pengelolah dana tersebut wajib melakukan pelaporan pertanggungjawaban. “Pasti harus ada pertanggungjawaban, karena dana ini jelas-jelas bersumber dari APBD sehingga wajib ada laporan itu,” kuncinya.(teem)

RABU MINAHASA, TOMOHON, MINUT, MINSEL, MITRA BITUNG 30 NOVEMBER 2016

Setahun, warga Airmadidi Atas tidak lagi menikmati air bersih Pemerintah kelurahan segera koordinasi dengan PDAM

SEKRETARIS Dewan Kota Bitung, Joioke Senduk SH Msi kepada wartawan mengatakan jika sesuai dengan Keputusan Pimpinan Dekot Bitung Nomor:10/Kep.Pimp/DPRD/BTG/XI/2016 tentang pembentukan Tim Reses Masa Persidangan Pertama Tahun Ketiga Tahun Sidang 2016, maka dari tanggal 1 hingga 3 Desember 2016, Anggota Dekot Bitung akan turun ke Daerah Pemilihan (Dapil). “Mulai tadi (kemarin,red) masing-masing akan turun daerah pemilihannya untuk menyerap aspirasi masyarakat,” kata Senduk. Dia pun merinci jika susunan keanggotaan legislator ini disusun berdasarkan pemilihan. “Ada 3 daerah pemilihan yang akan dikunjungi legislator yang terdiri dari Tim Reses I, Daerah Pemilihan Kecamatan Matuari, Kecamatan Ranowulu dan Kecaamatan Girian, Tim Reses II, Daerah Peemilihan Kecamatan Aertembaga, Kecamatan Lembeh Selatan, dan Kecamatan Lembeh Utara, Tim Reses III, Daerah Pemilihan Kecamatan Madidir, Kecamatan Maesa,” katanya.(wepe) TIM RESES I DAERAH PEMILIHAN KEC. MATUARI, KEC. RANOWULU DAN KEC. GIRIAN Kord: Joel Jerry Lengkong Greiti TH. Mandey Stenly Mario Pangalila, M.Teol Habriyanto Achmad, SH Rafika Rifka Papente Rudolf Wantah Alexander Vouke Wenas Drs. Jantje Lambey Femmy Lumatauw, SPd Ahmad Syafrudin Ila Vonny O. Sigar, SE Faisal Zulkarnain, S.Sos TIM RESES II, DAERAH PEEMILIHAN KEC. AERTEMBAGA, KEC. LEMBEH SELATAN DAN KEC. LEMBEH UTARA. Kord. Laurensius Supit Superman Gumolung Frangky Julianto, ST Victor J. Tatanude, SH Keegen Matindas Kojoh Juliwati Dewi Suawa Luther Lorameng, S.Pd TIM RESES III, DAERAH PEMILIHAN KEC. MADIDIR, KEC. MAESA Kord. Djon Cornelius Hamber Martje Rantung Nabsar Badoa Ronny Boham, S.Sos Yulita Takalamingan Robby Lahamendu, SH Anthonius Supit Julitje Maringka, SE Erwin Wurangian, SH Syam Panai Tonny Yunus, SE

Pemkot ... Dari Halaman 11 Pada hari yang sama dilaksanakan rapat paripurna pemandangan umum fraksi terhadap ranperda yang baru diajukan yakni ranperda tentang pengendalian dan penanggulangan rabies. Semua fraksi di Dekot Tomohon menerima dan menyetujui ranperda tersebut untuk dibahas dalam tahapan selanjutnya.(gebe)

SEMBAKO

Harga tomat melambung tinggi

KEBUTUHAN rumah rangga seperti tomat mulai merangkak naik sehingga dikeluhkan konsumen.(foto: ist)

bitung 3 hari legislator bakal temui konstituen

12

AKIBAT kerusakan jaringan, sejumlah ibu-ibu memilih melkukan aktifitas cuci dan mandi di lokasi pinggiran jalan Ir Soekarno.(foto: ist)

Airmadidi—Warga Kelurahan Airmadidi Atas sampai saat ini belum juga bisa merasakan pasokan air bersih. Ini dikarenakan jaringan pipa ke rumah warga terputus, sehingga warga Airmadidi Atas harus berjibaku mengambil air pipa yang terputus di jalan Ir Soekarno. Dari pengamatan, nampak sebagian ibu-ibu sedang sibuk mengisi air di jerigen dan bahkan melakukan aktifitas cuci pakaian dan mandi. Walau terlihat mereka bergembira, namun kondisi ini sangat memprihatinkan.

Dikatakan salah satu warga tersebut, terputusnya jaringan air bersih tersebut sudah sangat lama, namun belum juga ada perbaikan dari instansi terkait. “Air bersih sangat kami butuhkan, jadi terpaksa kami harus melakukan aktifitas di tempat pipa air yang rusak. Ini sudah satu tahun lamanya,” tutur Irma Pane, Kamis (1/12) kemarin. Begitu juga yang dikatakan Jouke Kaseger, walau jauh dari lokasi tempat dirinya tinggal mau tidak mau ikut turun ke lokasi tersebut. “Kalau hanya

berharap, kami mau pakai apa cuci pakaian dan mandi,” terang Kaseger. Lurah Airmadidi Atas, Alce Kamuh mengatakan, akan berusaha melakukan perbaikan atas kerusakan itu. Dirinya juga akan memberitahukan ke pihak terkait dalam hal ini PDAM agar bisa bergerak secepatnya. “Saya akan turun langsung bersama dengan kepala lingkungan untuk memperbaiki saluran pipa tersebut agar warga tidak lagi susah-susah mengambil air di pinggir jalan ini,” tutup Kamuh.(eres)

Tondano—Sudah masuk 2 bulan terakhir ini, produksi tanaman tomat terus mengalami penurunan. Akibatnya, harga jual yang dijual pedagang di pasar pun mulai mengalami kenaikan. Itu dapat dilihat dimana dulunya sempat menyentuh Rp7 ribu, kini terus merangkat naik. Bahkan harga kebutuhan warga ini pernah menyantuh Rp25 ribu/Kg. Hal ini pun dikeluhkan salah satu warga Tondano, Meis Rambitan kepada harian ini, Kamis (1/12) kemarin. “Kiranya harga tomat yang dijual pada pasar Tondano dan semua pasar di Minahasa, perlu diawasi supaya pedagang tidak semenamena menaikan harga tomat tersebut,” tutur Meis. Kepala Pasar Tondano, Jeffry Angkouw saat dikonfirmasi mengakui jika harga tomat memang ada kenaikan. Ini dikarenakan produksi tomat berkurang sehingga susah didapat pedagang. “Alasan lain yang saya dapati, tanaman tomat ini sebagian besar terkena hama dan pengaruh faktor alam. Kan sekarang ini hampir setiap hari turun hujan. Itulah kenapa tomat kurang pasokan ke pasar-pasar, karena alasan hama dan hujan sehingga harganya menjadi mahal,” jelas Angkouw. Ditambahkannya juga, harga tomat yang mengalami kenaikan sampai Rp25 ribu perkilogram, memang itu benar. Tapi lambat laun dipastikan harga tomat akan turun karena stok pasti bertambah.”Kalau minggu kemarin harganya masih diatas, tapi dari hasil tinjauan lapangan ternyata harga tomat sudah mulai turun. Dari Rp25 ribu tinggal Rp10 ribu/Kg. Kemungkinan kedepan harganya akan seperti biasa,” harapanya.(erbe)

PENDIDIKAN

Disnaker latih pencari kerja kejuruan gunting rambut Tomohon—Wakil Walikota Tomohon Syerly A Sompotan menghadiri sekaligus membuka secara resmi kegiatan pendidikan dan pelatihan bagi pencari kerja kejuruan gunting rambut yang dilaksanakan di Kelurahan Kinilow, Kamis (1/12) kemarin. SAS mengatakan bahwa pelatihan ini bertujuan untuk memberikan dan meningkatkan keterampilan bagi masyarakat khususnya bidang gunting rambut agar para peserta dapat berwirausaha secara mandiri dan dengan demikian dapat menciptakan lapangan kerja baik untuk diri sendiri dan masyarakat sekitarnya. “Selain itu pula, kegiatan ini dimaksudkan sebagai langkah untuk mengembangkan potensi yang dimiliki, termasuk didalamnya pengembangan entrepreneurship atau kewirausahaan yang dapat dikategorikan pada produksi, jasa dan distribusi. Dan dari ketiga kategori tersebut, yang lebih mungkin untuk dikembangkan adalah kategori jasa. Sebab kategori ini tidak terlalu

KEGIATAN pendikan dan pelatihan bagi pencari kerja kejuruan gunting rambut.(foto: ist)

memerlukan modal kerja yang relatif besar akan tetapi hanya memerlukan keahlian atau keterampilan sebagaimana keterampilan gunting

rambut,” ucap SAS. Ditambahkannya, Pemkot berharap pasca pelatihan ini nantinya akan bermunculan usaha-usaha yang

bergerak dibidang jasa gunting rambut sehingga mampu menyerap tenaga kerja yang pada akhirnya dapat mengurangi angka pengangguran. Dan pemerintah melalui Dinas Tenaga Kerja akan memberikan dukungan berupa bantuan fasilitas usaha sebagai modal awal bagi para peserta untuk mengembangkan usaha nanti. “Kami berharap jangan salah gunakan fasilitas yang diberikan oleh pemerintah. Manfaatkan dengan sebaik-baiknya karena bantuan ini demi anda-anda sendiri pula,” katanya seraya berpesan kepada para peserta untuk mengikuti pelatihan ini dengan sungguh-sungguh agar nantinya dapat dipraktekkan dengan baik, sebab kesempatan baik ini tidak akan datang untuk yang kedua kalinya. Hadir pada kegiatan ini Kadis Tenaga Kerja Kota Tomohon Drs Daniel Pontonuwu, selaku instruktur Terry A Wagiu serta seluruh peserta pelatihan dan jajaran Dinas Tenaga Kerja Kota Tomohon.(gebe)

RSU ... Dari Halaman 11 Untuk itu, Dondokambey terus berupaya melobi anggaran, agar dapat memenuhi kebutuhan sesuai peruntukannya, terutama fasilitas kesehatan di Bumi Nyiur Melambai. “Rumah sakit adalah sarana tindakan penyelamatan dan kesehatan bagi masyarakat umum. Makanya sudah

sepantasnyalah kita memenuhi segala kebutuhan rumah sakit tersebut. Karena akan ada dana Rp1 miliar akan turun mendampingi dana dan fasilitas untuk RSU GMIM Tonsea,” beber Dondokambey. Ditambahkan Dondokambey, Pemprov Sulut akan memberikan 1 unit ambulance untuk RSU GMIM

Tonsea, sebagai sarana penunjang pelayanan bagi masyarakat Minut. “Semaksimal mungkin kita akan mengoptimalkan segala kebutuhan rumah sakit ini, mengingat RSU GMIM Tonsea ini juga berada di daerah strategi lalu lintas, berarti RSU GMIM TONSEA Airmadidi harus menjadi rumah sakit pendukung dalam

menangani pasien yang butuh penanganan,” tandas Dondokambey. Bupati Minut Vonnie A Panambunan yang mendampingi Gubernur, terlihat hanya tersenyum manis saja. Kendati masih dalam keadaan kurang sehat. “Pemerintah dan masyarakat Minut sangat berterimakasih atas kesediaan waktu pak Gubernur yang sudah

GMIM Karowa dan Fintje Watag guru SMP Katolik Mayella Poigar masingmasing sudah 2 tahun lebih tidak mengajar.(teem)

Ibadah ... Dari Halaman 11

hadir dalam peresmian ini. Kita juga menaruh apresiasi atas upaya Pemprov membantu peningkatan pelayanan disini, sementara Pemkab sendiri akan berupaya maksimal mendukung program pembangunan dan peningkatan salah satu rumah sakit tertua di Tanah Tonsea ini,” tutup Panambunan.(eres)

Dispora ... Dari Halaman 11 “Intinya hak guru itu, gajinya sudah kami bekukan. Tinggal proses pemecatan tunggu surat rekom dari Diknaspora,” kunci keduanya.

Diketahui, ketiga guru tersebut yakni, Frangky Pangalila tercatat sudah 5 tahun tidak masuk kerja, Sonya Patricia mengajar di

Malton ... Dari Halaman 11 “Pelakasanan pasar murah pada saat ini merupakan salah satu upaya yang dapat dilakukan untuk melayani masyarakat dimana Pemerintah Kota Bitung sangat memahami akan adanya penurunan daya beli masyarakat menjelang hari raya Natal 2016,” jelas Andalangi seraya menguapkan terima kasih kepada TP-PKK kota Bitung yang telah berupaya menyelenggarakan pasar murah ini. Lanjutnya lagi, jika

Pemerintah berharap dengan dibukanya pasar murah ini menjadi wadah yang tepat untuk terus menetapkan sinergritas yang telah terbangun antara Pemerintah dan TP-PKK kota Bitung serta para pengusaha dan distributor. “Kita harus terus bergandengan tangan sebagai unsur bangsa di kota Bitung ini, saling menopang dalam mesyrakat lewat Bidang Ketahanan Pangan, serta dengan adanya Pasar Murah ini dapat memenuhi

kebutuhan pokok dengan harga terjangkau,” jelasnya. Dia pun menghimbau agar masyarakat tidak terpengaruh jika terjadi kenaikan harga menjelang Hari Natal 2016 ini “Mari kita jaga agar suasana tetap kondusif, sehingga kita dapat merayakan Hari Natal dengan penuh sukacita,” jelasnya. Acara tersebut akan diselenggarakan dari tanggal 1-15 Desember 2016 di setiap kecamatan yang ada di kota Bitung.(wepe)

Saya di Minahasa bukan hanya melakukan tugas untuk membangun infrastruktur fisik saja, namun bagi anak sekolah saya mendorong supaya menjadi orang hebat untuk memimpin seperti saya, asal pemimpin yang takut akan Tuhan. Jadi untuk menjadi sukses, dihimbau kepada siswa agar jauhkan pergaulan negatif dan belajarlah yang baik disamping percaya akan Tuhan kita Yesus Kristus;” imbau Bupati Minahasa Drs Jantje Wowiling Sajow MSi (JWS) disela sambutannya. Ditambahkannya pula, hidup memang banyak tantangan. Apakah itu dari keluarga sendiri, lingkungan dan era teknologi sekarang.

Oleh karena itu, janganlah kita melangkah diluar jalur karena anak-anak di Minahasa semuanya normal. “Jadi janganlah kita bertingkah diluar jalur seperti terpengaruh seks bebas, tauran dan kekerasan serta suka sesama jenis. Itu semua tidak bermanfaat bagi kita semua, untuk itu pendekatan kepada Tuhan lebih ditingkatkan dan takut akahln Tuhan, itu yang paling penting disini,” ujarnya seraya seraya mengucapkan terima kasih buat pak Andi, ibu Natalia serta ibu Paulin dan pak Geret karena sudah membantu pelaksanaan acara seremoni ini dari awal hingga selesai.(erbe)


TOTABUAN

KOTAMOBAGU JELANG NATAL

Pemkot KK jamin ketersediaan BBM JELANG perayaan Natal 25 Desember dan Tahun baru 2017.Pemerintah kota (Pemkot) Kotamobagu jamin ketersediaan stock Bahan Bakar Minyak (BBM) di wilayah Kotamobagu. Hal itu dilakukan dengan mengajukan permintaan penambahan stok, baik LPG tabung 3 Kg, Premuim serta solar ke pihak Pertamina. Asisten II Pemkot Kotamobagu, Gulimat Mokoginta mengatakan, pengajuan penambahan stok tersebut merupakan salah satu langkah pemerintah untuk mengantisipasi terjadinya kelangkaan jelang perayaan Natal dan Tahun Baru 2017 mendatang. “Kami telah mengajukan penambahan stok kisaran 15 persen dari total kebutuhan warga per harinya. Terkecuali bahan bakar jenis Pertalite dan Pertamax kami tidak ajukan penambahan stok, karena kedua jenis bahan bakar ini merupakan nonsubsidi. Jadi bisa dipastikan stok tersebut akan selalu tersedia,” kata Gulimat. Ditambahkan, dalam waktu tak lama lagi pihaknya akan melakukan koordinasi kembali ke pihak Pertamina terkait ajuan penambahan stok tersebut. “Setiap hari besar keagamaan kami pastikan semua tempat pengisian bahan bakar akan tetap tersedia stok untuk warga yang ada di Kotamobagu,” ujarnya.(yede)

bolMUT INFRASTRUKTUR

Pemkab kecipratan anggaran segar 8 M TINGKATKAN infrastruktur di Kabupaten Bolaang Mongondow Utara (Bolmut) yang handak. Perintah Kabupaten berhasil melobi anggaran di Pemerintah Pusat, dan buktinya Kabupaten Bolmut kecipratan Dana alokasi khusus sebasar 8 Milyar untuk penanggulangan bencana. Hal ini disampaikan oleh Kepala Badan Penaggulangan Bencana Daerah Bolmut, Musliman Datukranat saat bertemu dengan sejumlah wartawan, kemarin. Dia menjelaskan, bahwa bantuan Rp8 miliar yang berasal dari Pemerintah Pusat itu diperuntukkan bagi rehabilitasi rekonstruksi untuk tanggul penahan arus sungai di Desa Jambusarang dan tanggul penahan abrasi pantai di Desa Kuala Utara. “Dana Rp8 miliar itu sudah diusulkan sejak tahun 2015 di Kementerian Keuangan. Dan hal ini ditindaklanjuti dengan penandatanganan sekaligus penyerahan SPPH Surat Pernyataan Perjanjian Hibah (SPPH) oleh Bupati Bolmut Drs Depri Pontoh,” jelasnya Dia mengungkapkan, dari 15 Kabupaten dan kota yang ada di sulawesi utara, hanya ada 4 Kabuoaten yang mendapatkan bantuan tersebut. Yakni Kabupaten Bolsel Rp5 miliar, Talaud Rp12 miliar, Bolmut Rp8 miliar, dan Kota Manado Rp14 miliar. Dia menambahkan, jika tanggal 15 Desember 2016 dana tersebut sudah masuk ke Kas Daerah yang selanjutnya akan dialihkan ke DPA(Dokumen Pelaksana Anggaran) di DPA BPBD Bolmut.(ater)

boltim APBD 2017

Ditetapkan, Landjar ingatkan SKPD jangan tiba saat tiba akal SETELAH dibahas kurang lebih hampir tiga hari. Legislatif Dekab Boltim bersama eksekutif Pemkab Boltim resmi menetapkan APBD Boltim 2017 pada Rabu (30/11) malam dengan pagu anggaran sebesar Rp540 miliar melalui rapat paripurna dewan. Bupati Sehan Landjar selaku eksekutif mengapresiasi kinerja Dekab Boltim, dimana atas andil dari pihak dewan sehingga APBD Boltim bisa ditetapkan. “Kinerja perwakilan rakyat Boltim semakin baik, sehingga sebagai pemerintah daerah tentunya perlu memberikan apresiasi yang setinggi-tingginya kepada para anggota dewan kita. Jika ada yang katakan diluar sana bahwa dewab Boltim tidak kerja itu sangat keliru, buat saya dewan Boltim sudah bekerja dan itu sudah terlihat, “ ungkap Landjar. Kepada Satuan Kerja Perangkat Daerah (SKPD) diminta untuk segera siapkan acuan kerja pada tahun depan. Pimpinan satuan kerja segera bersiap diri dengan program kerja yang telah disusun, terutama menyangkut administrasi agar harapan masyarakat Boltim bisa terwujud. Landjar pun menegaskan kepala satuan kerja ketika buat program jangan tiba saat tiba akal, nanti setelah diperiksa oleh Badana Pemeriksa Keuangan (BPK) baru sibuk. “Saya tidak mau seperti ini. Jika ada kepala SKPD yang seperti itu lebih baik dari sekarang mengundurkan diri, “ tegasnya.(efel)

BOLMONG, KOTAMOBAGU, BOLMUT BOLTIM, BOLSEL

20 RM di Bolmong tak kantongi izin

JUMAT 2 DESEMBER 2016

12 13

JELANG NATAL

Tanor: Harga Bapok masih terjangkau

Penerapan untuk pajak 10 persen tidak diterapkan Lolak—Menjamurnya rumah dalam melakukan izin usaha makan di wilayah Bolaang adalah Rp700 ribu dalam setahun, mongondow (Bolmong), terhanya saja banyak pemilik rumah nyata tidak mendukung termakan keras kepala,” hadap Pendapatan Asli Daerah ungkapnya.Kurangnya kesadaran (PAD). Hal ini diakibatkan ini, menurut Buchari tidak mendukurangnya kepedulian pemilik kung Pendapatan Asli Daerah rumah makan terhadap izin (PAD) Bolmong. “Setiap petugas usaha. Kepala Kantor Pelaturun ke lapangan, banyak pemilik yanan Perizinan Terpadu (KPrumah makan marah, selain itu PT) Bolmong Usman Buchari adanya alasan mereka baru menjual, me-ngatakan, saat ini harus di lapangan banyak alasan yang diakui rumah makan di Boldapat ditemukan,” bebernya. mong tidak berizin. Parahnya lagi, Buchari membeber“Bayangkan saja dari wilayah kan jika seluruh rumah makan yang USMAN Buchari Bolaang, Lolak dan Sang Tomada di Bolmong belum menerapkan bolang ada sekitar 20 rumah makan tidak pajak 10 persen pendapatan jasa bagi pelanggan memiliki izin dari kami, termasuk di wilayah mereka. “Kan tidak ada Peraturan Daerah (Perda), Dumoga dan kecamatan lainnya,” katanya. seharusnya memang sudah mulai diterapkan pajak Ia menambahkan, padahal memang hal itu 10 persen , di wilayah daerah lain sudah ada. Hal sudah diatur kalau setiap rumah makan ini dalam menunjang PAD daerah kita,” memiliki izin. “Besaran uang administrasi bebernya.(yede)

JELANG natal, Disperindag Bolmong meyakinkan masyarakat jika harga bahan pokok relatif masih aman dan terjangkau.(foto: ist)

Lolak—Tren kenaikan harga bahan kebutuhan Bahan pokok (Bapok) menjelang perayaan hari besar keagamaan bukan hal baru lagi. Menghadapi Natal tahun ini, guna mengantisipasi kenaikan harga

sepihak oleh pedagang, Pemkab Bolaang Mongondow (Bolmong) terus melakukan upaya pemantauan stok dan harga bahan pokok di pasaran. Baca: Tanor ( Halaman 14 )

SOAL TGR

AKSI DAMAI 212

KAHMI Boltim imbau warga tidak terjebak isu SARA

Sidang MP-TGR Bolmut tuntut 9 perusahaan Boroko-Majelis Pertimbangan Tuntutan Ganti Rugi (MP-TRG) Kabupaten Bolaang Mongondow Utara (Bolmut), Kamis (1/12) kemarin, kembali menggelar sidang lanjutan. Pada sidang kali ini, majelis menghadirkan sembilan perusahaan tertuntut yang dikenakan sanksi TGR oleh BPK pada tahun 2011, 2012 dan

2015. Dan sidang yang dipimpin langsung oleh Sekkab Bolmut, Dr Asripan Nani selaku ketua MP-TGR, berjalan lancar tanpa ada protes maupun penolakan dari pihak perusahaan. Namun, usai pembacaan tuntutan pihak tertuntut meminta tenggang waktu batas penyelesaian TGR. Baca: Sidang ( Halaman 14 )

HINDARI MARABAHAYA

Prosesi adat Mandi Safar dipercaya masyarakat Tomini

AKSI damai bela islam III di Jakarta hari ini, mendapat dukungan penuh dari KAHMI Boltim dan berharap warga tidak mudah terjebak isu-isu soal SARA.(foto: ist)

Tutuyan-Ketua Pimpinan Majelis Daerah (PMD) Korps Alumni Himpunan Mahasiswa Islam (KAHMI) Boltim, Robbi Mamonto mengatakan KAHMI Boltim mendukung aksi damai Gerakan Bela Islam Jilid III pada 2 Desember hari ini. “Ini sudah menjadi dasar keberpihakan KAHMI dalam mengawal agenda keumatan dan kebangsaan. Sesuai hasil musyawarah, KAHMI Boltim mendukung sepenuhnya aksi damai 2 Desember, “ kata Mamonto, Kamis (1/12) kemarin. Menurut dia, gerakan aksi damai merupakan langkah

penting menyikapi dugaan kasus penodaan agama yang dilakukan Gubernur Jakarta non aktif Basuki Tjahya Purnama alias Ahok. “Saya pastikan, KAHMI Boltim akan ambil bagian dalam aksi itu. Langkah ini penting dalam menjaga keutuhan Negara Kesatuan Republik Indonesia (NKRI), “ ujarnya. Kepada masyarakat pun dihimbau untuk menahan diri agar tidak mudah tersulut isuisu SARA, termasuk di dalamnya kasus penistaan agama. “Masyarakat harus mewaspadai pihak-pihak yang tidak bertanggung jawab yang

menunggangi aksi demonstrasi dengan motif kepentingan politik sesaat, “ imbuhnya. Presidium KAHMI Boltim, Hendra Damopolii mendesak agar proses hukum terhadap Ahok secara cepat, objektif, dan diputuskan demi menjunjung rasa keadilan. “Karena itu, hendaknya semua pihak mengikuti dan memantau proses hukum. Kejaksaan agar menjawab keraguan masyarakat dengan memproses kasus Ahok secara transparan dan adil sesuai dengan ketentuan yang berlaku,” pungkasnya.(efel)

Molibagu–Mandi Safar bagi masyarakat Kecamatan Tomini Kabupaten Bolaang Mongondow Selatan dipercaya bisa menjauhkan dari marabahaya. Kemarin berbondongbondong warga mandi di Muara Sungai Milangodaa sebagai bentuk proses adat yang turun temurun diyakini warga. Camat Tomini, Suprin Mohulaingo mengatakan mandi safar tersebut sudah menjadi kearifan lokal di Kecamatan Tomini. Karena mandi safar dipercaya bisa menjauhkan dari musibah. “Pelaksanaan-

nya oleh masyarakat dipusatkan di muara sungai Milangodaa,” kata Suprin. Dijelaskannya, sebelum pelaksanaan prosesi mandi safar, pemerintah, tokoh agama, para imam dan pegawai syar’i melaksanakan pengajian alQur’an dan pembacaan shalawat Nabi Muhammad SAW di rumah-rumah penduduk. “Pelaksanaannya dilakukan tiga hari sebelum pelaksanaan mandi safar,” jelasnya. Baca: Prosesi ( Halaman 14 )

BOK PUSKESMAS

2017 Bolsel mulai alami peningkatan

KESEHATAN

Dinkes gelar kegiatan peduli HIV/AIDS Tutuyan-Dinas Kesehatan (Dinkes) Pemkab Boltim, Kamis (1/12) kemarin menggelar kegiatan peringatan World AIDS Day atau hari AIDS sedunia dan meningkatnya prevalensi HIV/ AIDS yang sampai saat ini di Boltim telah meninggal dunia 7 orang dan sementara dalam pengobatan 3 orang.

Kepala Dinkes Boltim Eko Marsidi mengatakan, kegiatan aksi simpatik ini berlangsung di dua titik yaitu, di pusat ibu kota Tutuyan dan di perbatasan Boltim dan Kota Kotamobagu. Kegiatan ini kata Marsdi mendapat respon positif dari masyarakat. Ketua TP PKK Boltim Nursiwin Dunggio Landjar yang turut langsung

serta memberikan bunga dan pita merah kepada masyarakat yang melintasi jalan trans Tutuyan. “Arti pita merah adalah bahaya penyakit AIDS. Harapannya dengan adanya kegiatan ini, masyarakat Boltim bisa berperan aktif dalam pencegahan HIV/AIDS di Boltim,” kata Marsidi.(efel)

PUSKESMAS-puskesmas yang ada di Bolsel bakal mengalami peningkatan BOK di tahun 2017.(foto: ist)

Molibagu–Bantuan Operasional Kesehatan (BOK) untuk tahun 2017 mengalami peningkatan. Dana yang juga bersumber dari Dana Alokasi Khusus ini, diperuntukan bagi Puskesmas-Puskesmas di wilayah. Walaupun DAK 2017

Kabupatenn Bolaang Mongondow Selatan mengalami penurunan, namun BOK tetap naik untuk lebih mengoptimalkan program rakyat terkait dengan jaminan kesehatan masyarakat. Baca: 2017 ( Halaman 14 )


TOTABUAN telekomunikasi Pemkab tambah provider untuk jaringan di Pintim TERISOLIR persoalan jaringan telekomunikasi dua Kecamatan di Kabupaten Bolaang Mongondow Selatan membuat Pemerintah harus berfikir untuk mendatangkannya. Pasalnya persoalan jarinjgan selular, bukan lagi menjadi sebuah hal yang ISKANDAR Kamaru langkah di daerah, sudah menjadi kebutuhan bagi sebahagian masyarakat. Di Kecamatan Pinolosian Timur dan Sebahagian wilayah Kecamatan Pinolosian Tengah sangat sulit untuk memperolehnya. Hanya spot-spot tertentu saja yang bisa dijangkau dengan baik. Dalam waktu dekat ini, Pemkab segera mendatangkan provider untuk mengakomodir penambahan jangkauan jaringan di wilayah. Sebagaimana diketahui, Rabu (30/11) kemarin, Wakil Bupati Iskandar Kamaru SPt sudah menemui salah satu provider yang terkemuka di Indonesia untuk membuka jaringan telekomunikasi lebih besar di Kabupaten Bolsel. Bertempat ruang Bisnis Room sebuah hotel terkemuka di Manado, Wabup diterima oleh Presiden Direktur PT Indosat yang akan membuka jaringan lebih luas lagi terutama di Kecamatan Pinolosian Timur. “Sebelumnya Pemkab sudah mengajukan permohonan ke PT Indosat untuk mengakomodir perluasan jaringan. Melalui Presiden Direkturnya sudah komunikasi jelas. Dan mereka merespon dengan baik persoalan ini,” kata Wabup. Menurut Wabup, telekomunikasi sekarang ini sudah menjadi sebuah kebutuhan bagi masyarakat. Sebahagian desa di Kabupaten Bolsel tidak terakomodir jaringan telekomunikasi, sementara penting untuk dilakukan, apalagi terkait dengan koordinasi pemerintahan. “Jaman sekarang sudah sudah jamannya teknologi. Daerah sudah sangat membutuhkan jaringan informasi yang memadai,” jelas Wabup. Masih ada beberapa ketentuan lagi yang harus dipenuhi oleh daerah untuk pendelegasian PT Indosat selaku Provider yang akan memperluas jaringan di Kabupaten Bolsel. “Kita harus ikuti dulu prosedurnya. Nanti instansi terkait akan menindaklanjutinya,” ujar Wabup.(cepe)

BOLMONG, KOTAMOBAGU, BOLMUT BOLTIM, BOLSEL

JUMAT 2 DESEMBER 2016

13 14

Kafe remang-remang di Posigadan sulit diberantas Diduga ada oknum kuat yang tunggangi

Molibagu—Sudah berkalikali Pemerintah Kabupaten Bolsel meniadakan operasi kafe remang-remang di Kecamatan Posigadan. Masih tetap saja beroperasi dengan baik dengan pengunjung yang lebih memadai. Penindakan tidak membuat efek jerah terhadap pemiliknya, diduga ada oknum lain yang menunggangi sehingga tetap

beroperasi dengan baik. Keberadaan kafe remangremang yang menyebarkan minuman keras dan aktifitasaktifitas lainnya mencoreng nama daerah yang mengutamakan religius. Perlu ada tindakan yang serius dari Pemerintah Kabupaten Bolsel untuk memberantasnya. Terbukti Tim terpada Senin kemarin berhasill meringkus

peredaran Miras di Kafe tersebut. Upaya Pemkab melalui Pemerintah Kecamatan dengan memediasi dan memeberikan nasehat kepada pemiliknya tidak membuahkan hasil sehingga dilakukannlah penyitaan barang jualan dan lain sebagainya dalam kafe tersebut.

“Selain pemerintah kecamatan pemerintah desa juga telah melakukan hal yang sama menjelaskan bahwa usaha tersebut tidak ada berkahnya dan bertentangan dengan program pemerintah,” ungkap Camat Posigadan Kasman Jauhari kemarin. Dikatakannya pula, pihaknya tengah menelusiri

siapa dibalik operasi Kafe remang-remang tersebut yang setiap kali memperoleh peringatan tetap saja beroperasi meskipun tanpa izin dari pemerintah. “Kalau soal itu kita belum tahu apakah ada yang terlibat atau tidak, namun kita akan mencari tahu lebih jelas n a n t i n y a , ” pungkasnya.(cepe)

ADAPTASI & MITIGASI

Lagi Walikota Kotamobagu terima penghargaan dari KLH

Tanor ... Dari Halaman 13 Bahkan menurut Juru Bicara Pemkab Bolmong Rafiah Dilapanga, seluruh aktivitas perdagangan baik jual beli di semua pasar yang ada di Bolmong semuanya mendapat pemantauan instansi terkait. “Pemantauan itu juga guna menghindari terjadinya penimbunan bahan kebutuhan pokok yang biasa dilakukan oknum-oknum tak bertanggung jawab. Makanya, dinas terkait terus-menerus melakukan pemantauan gejolak harga di pasar,” katanya. Pemkab akan akan melakukan langkah tegas dan kongkrit agar tidak ada lonjakan harga yang signifikan untuk semua jenis bahan kebutuhan pokok. “Harga bahan kebutuhan lainnya pun, seperti bahan bangunan dan pertanian diharapkan tidak naik. Itu keinginan pemerintah saat ini, dan itu akan sangat membantu masyarakat,” ujarnya. Kepala Dinas Perindustrian dan Perdagangan (Disperindag) George Tanor, mengatakan, sampai saat ini harga bahan kebutuhan pokok masih wajar, terutama kebutuhan rumah tangga. “Harga masih terjangkau. Belum ada kenaikan signifikan. Terus kita pantau di lapangan,” katanya.(yede)

Prosesi ... Dari Halaman 13 Dalam pelaksanaan terlebih dahulu memanjatkan doa syukur atas segala nikmat yang diberikan tuhan yang maha kuasa, sekaligus memohon dijauhi dari musibah. Selanjutnya masyarakat melakukan mandi safar yang dipimpin langsung petua atau imam yang dituakan dan diikuti oleh seluruh masyarakat. “ Ada juga yang melaksanakan di masing-masing desa,” terangnya. Suprin pun berharap, kedepan kearifan lokal ini dapat didukung baik Pemerintah Kabupaten, alasannya prosesi semacam ini bisa menjadi ikon yang yang harus dilestarikan. “Karena mengandung banyak manfaat salah satunya menjalin silatuhrahmi antar masyarakat dan pemerintah,” harapnya.(cepe)

WALIKOTA Kotamobagu Tatong Bara saat menerima penghargaan dari menteri KLH, Kamis kemarin di Jakarta.(foto: ist)

Kotamobagu—Torehan prestasi terus dilakukan, penghargaan pun tak henti mengalir ditangan Walikota Kotamobagu Ir Hj Tatong Bara sebagai orang nomor satu di Kota Kotamobagu. Setelah sehari sebelumnya menerima penghargaan Adhikarya Pangan Nusantara (APN) Tahun 2016 dari Presiden Republik Indonesia di Istana Negara Jakarta, Kamis (1/12) kemarin, Walikota Kotamobagu, Ir Hj Tatong Bara, kembali menerima penghargaan dari

Kementerian Lingkungan Hidup dan Kehutanan Republik Indonesia, atas upaya dan dukungan, dalam melaksanakan Program Kampung Iklim Tahun 2016. Penghargaan Program Kampung Iklim, yang diserahkan secara langsung oleh Menteri Lingkungan Hidup dan Kehutanan Republik Indonesia DR Ir Siti Nurbaya Bakar MSc tersebut, diberikan kepada Walikota Kotamobagu Ir Hj Tatong Bara, atas dukungan dan upaya dalam melaksanakan

Adaptasi dan Mitigasi Perubahan Iklim di Kota Kotamobagu. Walikota Kotamobagu usai menerima penghargaan Program Kampung Iklim Tahun 2016 tersebut mengatakan, Pemerintah Kota Kotamobagu akan terus melaksanakan berbagai kegiatan dalam mendukung pelaksanaan Program Kampung Iklim di Kota Kotamobagu, termasuk mendorong partisipasi aktif masyarakat dan seluruh pihak, dalam melaksanakan upaya untuk meningkatkan

ketahanan terhadap dampak perubahan iklim dan pengurangan emisi Gas Rumah Kaca. “Kedepan nanti Pemerintah Kota Kotamobagu juga akan melakukan berbagai kegiatan dalam rangka untuk mendukung Program Kampung Iklim, termasuk menargetkan agar pada tahun 2017 mendatang, akan ada Kelurahan dan Desa di wilayah Kota Kotamobagu, yang akan mendapatkan penghargaan untuk Program Kampung Iklim di tingkat

nasional,” ujar Walikota. Penyerahan penghargaan Program Kampung Iklim Tahun 2016, yang dilaksanakan di Auditorium Manggala Wanabhakti Kantor Kementerian Lingkungan Hidup dan Kehutanan Republik Indonesia tersebut, diberikan kepada 3 (Tiga) Kepala Daerah, yakni masing– masing kepada Walikota Kotamobagu, Walikota Banjar Baru dan Gubernur DKI Jakarta, atas upaya untuk mendukung pelaksanaan Program Kampung Iklim.(yede)

2017 ... Dari Halaman 13 “Dana BOK yang diperutukan bagi puskesmaspuskesmas ada kenaikan,” kata Kadis Kesehatan Bolsel Maspanmus Puah. Menurutnya masa pemerintahan Presiden Jokowidodo khusus untuk Kesehatan tidak lagi terfokus pada pengobatan kesehatan saja. Beberapa kegiatan tambahan lainnya sudah dimasukan didalamnya. “Program kesehatan untuk tahun depan itu sudah mengacu pada program pemerintah pusat yang tidak terfokus saja pada pengobatan dan lain sebagainya, namun lebih intens lagi pelayanan kepada masyarakat,” jelas Puah. Maspan mengungkapkan, apa yang sudah direncanakan oleh daerah menyangkut pengembangan Kesehatan sudah dicantumkan dalam perencanaan daerah. “Jadi yang akan dianggarkan melalui BOK ini akan lebih banyak lagi. Termasuk pelayanan kesehatan masyarakat lebih meningkat,” ujar Maspan. Diketahui, jumlah Puskesmas yang ada di Bolsel sudah terhitung yang baru saja teregistrasi di Kementerian Kesehatan yakni Puskesmas Onggunoi sebanyak delapan Puskesmas. Dua diantaranya sudah memiliki akreditas.(cepe)

PELAYANAN KESEHATAN

Dekab: Dinkes Bolmong harus banyak berbenah Lolak—Merasa wajib peduli dengan daerah. Dewan kabupaten (Dekab) Bolmong menyarankan agar Dinas kesehatan (Dinkes) Bolmong sebagai instansi yang bersentuhan langsung dengan masyarakat, harus bisa berbenah. Hal ini disampaikan Swempri Rugian, mewakili 30 anggota Dekab yang ada. Berdasarkan Kritik Wakil Gubernur Steven Kandou terkait sistem pelayanan kesehatan di Kabupaten

Bolmong yang buruk dibandingkan 15 Kabupaten/Kota yang ada di Sulut. dimana, salah satu program yang disorot adalah peningkatan dari wilayah terbawah, berupa Puskesmas pembantu. “Instansi terkait harus segera berbenah, minimal untuk anggaran di tahun 2017 fokuskan ke Pustu yang berada di desa. Karena di desa juga pelayanan belum maksimal,” ujarnya. Bila perlu, lanjut Swempri, dinas kesehatan harus

mengundang para perawat di desa terpencil dan memberikan latihan khusus dalam menangani pasien. “Tingkat kematian pasien terbanyak di Bolmong adalah saat melakukan rujuk dan meninggal dalam perjalanan. Nah ini harus perlu perhatian kuhsus instansi yang ada,” jelasnya. Sebelumnya, pada peringatan Hari Kesehatan Nasional (HKN), Kamis (24/ 11). Wagub Steven kandou menyampiakan jika, dari 15

kota/kabupaten Se-Sulut, Bolmong masuk dalam kategori pelayanan kesehatan paling buruk. “Maka target Pemerintah Provinsi untuk tahun depan, Kabupaten Bolmong akan difokuskan untuk pembangunan fasilitas kesehatan dengan anggaran dari pemerintah pusat sebesar Rp25 miliar,” ujar Wagub saat memberikan sambutan, di Lapangan Daagon, Desa Lolak yang diikuti keterwakilan Dinas Kesehatan se Sulut.

Menurutnya pun, pelayanan kesehatan buruk itu kendalanya ada pada fasilitas yang belum cukup memadai, sehingga untuk rujukan masih harus ke Rumah Sakit Umum Pusat (RSUP) Prof. Kandouw di Manado. “Kalau ada pembangunan minimal Rumah Sakit rujukan di wilayah Bolmong, maka itu akan menekan angka meninggalnya pasien dalam perjalanan menggunakan ambulance menuju manado,” jelasnya.(yede)


LifeStyle Style 6 kesalahan dasar saat memakai parfum yang harus dihindari

K

ITA semua pasti menyukai parfum kan? Wewangian yang bisa dijadikan aroma signature dari setiap orang. Akan tetapi banyak sebagian orang yang masih melakukan kesalahan dasar saat menyemprotkan parfum. Apa sajakah kesalahan dasar yang dilakoni banyak orang saat mengenakan parfum? Yuk simak 6 kesalahan dasar tersebut, sebagaimana disitat Boldsky, Rabu (23/11). Menggosok pergelangan tangan Seringkali sesaat parfum disemprotkan ke pergelangan tangan, kita pasti otomatis langsung menggosokgosokkan kedua pergelangan tangan ini. Padahal kebiasaan ini akan membuat aroma pertama atau top notes dari molekul-molekul parfum menjadi rusak dan tidak tahan lama. Tidak menggunakan lotion Agar parfum lebih tahan lama lagi, sebelum menggunakan parfum sebaiknya oleskan dahulu lotion pada titik-titik semprot parfum di tubuh. Parfum jauh akan lebih tahan lama menempel pada kulit yang lembap, lebih baik lagi jika lotion yang digunakan memiliki aroma wewangian yang sama dengan parfum yang digunakan. Semprot hanya di pergelangan tangan Banyak orang yang sudah cukup yakin untuk hanya menyemprotkan parfum di bagian titik pergelangan tangan. Biasakan juga untuk menyemprotkan parfum di bagian leher, dan di area di sekitar belakang leher. Salah penyimpanan Simpan baik-baik parfum mahal Anda di tempat yang kering dan memiliki suhu temperatur ruangan yang sejuk. Jauhkan dari paparan sinar matahari langsung untuk menghindari parfum menjadi terkikis. Menyimpan parfum di lemari pendingin adalah salah satu cara penyimpanan parfum yang terbaik. Meniru Meniru di sini maksudnya ialah mengikuti aroma parfum dari milik seseorang, lalu menggunakan parfum yang sama dengan harapan akan punya aroma yang sama enaknya. Ini adalah salah satu kesalahan dasar yang harus dihindari, mengapa? Karena suatu aroma yang enak dan wangi tercium pada seseorang belum tentu sama enaknya jika dikenakan sendiri. Malah bisa terjadi sebaliknya, karena wangi parfum bekerja dengan chemistry masing-masing tubuh pada akhirnya. Menyemprotkan pada baju Siapa sih yang tidak hobi menyemprotkan parfum di baju? Tapi kebiasaan yang dianggap wajar ini bisa memunculkan efek noda pada busana yang dikenakan. Selalu semprot parfum pada tubuh yang segar sehabis mandi sebelum berpakaian, bukan disemprotkan pada baju yang akan dikenakan.(okez)

15 JUMAT 2 DESEMBER 2016 NOMOR 3130 TAHUN XI

Ayudia Bing Slamet & Muhammad Pradana Budiarto

Ingin anaknya jadi Gubernur Jakarta AYUDIA Bing Slamet dan Muhammad Pradana Budiarto atau yang akrab disapa Ditto, rupanya berbeda pendapat tentang harapan terhadap Dia Sekala Bumi, buah hati mereka, perihal profesinya jika dewasa kelak. Jika Ditto ingin sang anak menjadi pilot, Ayudia Bing Slamet justru ingin Sekala menjadi Gubernur Jakarta. Apa alasan mereka masing-masing? Memiliki anak adalah sebuah kebahagiaan bagi pasangan Ayudia Bing Slamet dan Ditto. Keduanya menikah pada 13 September 2015 dan saat ini sudah dikaruniai seorang anak laki-laki pada 24 Mei 2016. Kasih sayang dan perhatian Ayudia serta Ditto, saat ini tersita untuk buah hati tercintanya tersebut. Dalam sejumlah kegiatan, sebisa mungkin Sekala dibawa serta. Maklum saja, hingga saat ini, keduanya masih belum memutuskan untuk menyewa jasa baby sitter. Bagi Ayudia dan Ditto, selama Sekala masih bisa diajak serta dalam waktu yang wajar, tidak ada salahnya membawa Sekala. Selain bisa terus menjaga buah hatinya, Ayudia dan Ditto rupanya ingin memperkenalkan dunia yang digeliti mereka kepada Sekala. Meski demikian, baik Ayudia Bing Slamet dan Ditto, kompak tidak berharap Sekala mengikuti jejak mereka di dunia hiburan. Ditto menginginkan Sekala menjadi seorang pilot, cita-cita Ditto yang tidak kesampaian. Sementara itu, Ayudia Bing Slamet menginginkan buah hatinya itu menjadi Gubernur Jakarta. Bagi Ayudia, menjadi Gubernur Jakarta adalah cita-cita yang mulia. “Sampai sekarang aku memang suka politik. Maksudnya suka mengikuti, bukan yang berkoar-koar, mengamati saja. Dari hamil kita suka ngobrol dan diskusi (politik). Mungkin ini jalannya, sudah jangan jadi pilot,” ujar Ayudia Bing Slamet saat bertandang ke studio Bintang.com belum lama ini. Sejumlah cerita menarik tentang kisah cinta Ayudia Bing Slamet dan Ditto, diceritakan mereka dengan penuh canda tawa. Keduanya juga menceritakan benyak kebahagiaan yang dilalui selama masa pernikahan mereka yang baru saja melewati masa satu tahun. Seperti apa cerita selengkapnya? Kenal dan kemudian berteman sejak samasama duduk di bangku SMP, membuat Ayudia Bing Slamet dan Ditto sangat tahu karakter masing-masing. Keduanya memang tidak menyangka, pertemanan yang terjalin sejak mereka beranjak remaja itu akan membawa ke pelaminan. Karena itu pula, usai membina rumah tangga, baik Ayudia maupun Ditto, sama-sama masih merasa berteman. Namun, justru menurut keduanya, perasaan tersebut yang membuat hubungan rumah tangga mereka tidak membosankan. Pada dasarnya kalian ini suka konyolkonyolan, seru-seruan gitu? Ditto (D): Iya gimana ya, sudah berteman dari SMP. Terus dia juga teman saya banget. Jadi kayak berumahtangga sama teman begini jadinya. Setiap hari ada saja yang seru, yang kita lakukan jadinya seru sih. Itu yang paling penting, jadi kita nggak boring. Terus Ayu juga ngomongnya seru banget. Kalau ada apa-apa dia pasti cerita, langsung ngobrol. Komunikasinya bagus, intinya sih begitu. Karena kita suka komunikasi yang baik, jadi suatu keseruan yang seru. Kalau boleh flashback, bagaimana cerita 13 tahun berteman sampai akhirnya menikah? Ayudia (A): Kalau dibilang flashback, basic-nya kita benar-benar berteman sih. Kita tuh teman sekolah, SMP, SMA, cuma kuliah saja yang nggak. Teman baik banget, yang berteman saja tulus. Nggak ada baper-baperan, kita nggak ada yang berusaha untuk mendekati atau bilang suka. Memang benar-benar berteman. Yang kaget sebenarnya bukan aku doang, Ditto pun sebagai teman kaget. Kok akhirnya nih cewek mau ya. Karena sebenarnya memang Ditto suka, tapi nggak pernah tahu lah, kayak nggak mungkin lah, dia kan teman gue. Jadi kekagetan itu menimpa kita berdua. Apa karena dulu banyak yang suka Ayu, makanya Ditto minder buat mengungkapkan perasaan? (D): Ya jelas sih. Kalau diingat-ingat dia dulu tuh maunya sama kakak kelas, biasa lah anakanak SMP kelas 1 kan ingin kayak seru nih sama kelas 3. Cuma karena jadinya satu kelas, ya sudah berteman. Teman dalam artian teman

Kabarnya dapat tawaran pekerjaan berdua? (A): Awalnya Ditto kan pengin jadi pilot dan aku merasa itu bukan dia banget. Karena jujur saja, gue itu bukan perempuan yang senang ditinggal-tinggal. Gue pengin berdua atau bertiga. Aku bilang ke dia, kamu seriusin saja di musik. Selama kamu cinta rezeki ada saja. Setelah menikah ternyata benar, tiba-tiba Ditto nge-mc. Makin terbuka musik dia. Kita juga tibatiba ditawari bikin novel berdua, dijadikan film. Terus kita juga ditawari bikin single. Nyiptain sendiri dan produksi sendiri. Kita kayak wah seru juga ya ternyata. Karena awal golnya, kita lakukan apa saja selama kita cinta Itu singlenya gimana? (D): Sudah jadi satu lagu. Gue nggak menyangka Ayu ternyata seseniman itu. Kayaknya trah Bing Slamet keluar banget. Dia tahu nada, dia tahu mana yang enak dan nggak. Jadi bukan sekadar public figure disuruh nyanyi. Dia benar-benar the real seniman. Temanya tentang kehidupan kalian? (A): Iya, sebenarnya kita ingin tandemin sama film sih tahun depan. Tapi kita ingin keluarkan saja, karena kan kita produce sendiri. Jadi kita bebas mau keluarkannya kapan. Di YouTube kan kita sudah ada vlog kita, di situ ada teaser-teaser soal singlenya. Jadi ada penggalan penggalan baitnya. Judulnya Teman Tapi Menikah.

biasa atau sahabat dekat banget? (D): Dekat banget. (A): Banget, curhat dia lagi dekat sama siapa. Tahu pacar-pacarnya siapa. Orangtua juga kita saling kenal. Pacar-pacar saya, dia juga tahu. Benar-benar setahu itu. Walaupun balik lagi setelah pacaran dan nikah pasti ada perbedaan, ada batasnya juga. Cuma pas kita berteman benar-benar tahu. Dulu Ayu tahu kalau Ditto suka? (A): Nggak, benar-benar nggak tahu. (D): Tuh pintar kan gue simpannya. (A): Ya itu tadi, dia nggak pernah modus. Kita nggak pernah baper yang bawa perasaan. Kita berteman saja tulus. Dia orangnya cuek banget, dia juga pacarnya banyak. Ya sudah dia sibuk sendiri, gue sibuk sendiri. Setelah menikah ada nggak perubahan yang lihat dari pasangan? (D): Ya Ayu, ibu-ibu banget. Yang gue kaget perubahannya, dulu dia tomboi. Ternyata dia lebih ibu-ibu dari ibu-ibu. Gue kagum. Dia bisa jadi menteri keuangan yang baik. Gue tadinya berpikir dia boros dan segala macam, ternyata nggak. Banyak perubahan sih, karena yang gue kenal dulu dia tomboi. Eh, sekarang ternyata cewek banget. (A): Perubahan sebenarnya nggak signifikan. Cuma jadi benar-benar jadi tahu sifat aslinya saja. Kalau suami istri kan ketemu setiap hari. Sekarang benar-benar kayak kakak adik. Ngobrol ini seru, nanti kalau lagi berantem, ya berantem. Kalau lagi ketawa, ketawa. Kalau lagi sibuk, ya sibuk bareng-bareng. Kalian pernah berantem nggak sih? (A): Kalau berantem sering. (D): Sering. (A): Bahkan kalau lagi wawancara saja kayak, bukan keceplosan sih. Nggak tahu, saya kalau marah tuh bukan yang diam. Kalau marah langsung saja. (D): iya, dia kalau marah langsung nyamperin, bukan yang dipendam. Langsung disamperin gue, ‘kenapa mas, marah sama aku’, selesai. Gue jadi yang hah, mau marah juga bingung kan. (A): Namanya dua orang berbeda pasti ada pendapat berbeda juga. Ya paling kita terima saja dulu. Bahkan kita pernah berantem hebat, dan akhirnya kita buat rules. Ditto itu basic-nya suka debat. Jadi kan ada tuh orang bisa saja menuruti, tapi dia ingin jadi oposisi saja. Tapi kita malah jadi debat, nggak penting sih masalahnya. Cuma kita malah jadi biki rules. Yakni, setiap aku punya pendapat A, Ditto harus bilang iya dulu. Dia pun sebaliknya. Nanti urusan diskusinya belakangan.

Rencana rilis kapan? (A): Belum tahu sih (D): Ingin secepatnya, karena sekarang baru teaser doang. Kita tuh memang bukan yang ikuti label mana. Inginnya produksi sendiri, siapa tahu diterima masyarakat. Sama kayak novel deh, kita nggak tahu kalau ternyata booming dan dibuat film. Sama saja, kita buat ini dari hati, dan semua diterima. (A): Dibuat dari hati saja. Nanti gimana belakangnya terserah yang di Atas saja Kalian berdua inginnya Sekala besar nanti jadi apa? (D): Jadi pilot. (A): Gue inginnya dia jadi Gubernur DKI Jakarta. Alasannya apa Ayu mau Sekala jadi Gubernur? (A): Kayaknya mulia banget jadi Gubernur. Apa karena kondisi Jakarta? (A): Ya mudah-mudahan sih. Ini kan mau Pilkada juga, mudah-mudahan Jakarta jadi lebih baik lagi. (D): Dia dari kecil, dari masih dalam kandungan, Ayu nontonnya politik terus. (A): Aku memang suka politik. Maksudnya suka Mengikuti, bukan yang berkoar, mengamati saja. Dari hamil kita memang suka diskusi, bahas politik. Kalau di mobil kita suka ngobrol apa saja kan. Mungkin ini jalannya, sudah jangan jadi pilot Ditto ingin melampiaskan keinginan yang nggak kesampaian jadi pilot ke anak? (D): Bukan melampiaskan. Gue punya cita-cita, kalau anaknya jadi pilot, orangtuanya lumayan kan bisa keliling. Hahaha Kalau di rumah kalian suka bagi-bagi tugas nggak dalam merawat anak? (D): Kalau mandi bareng-bareng, jadi gue suka pegangin, ibunya yang sabunin. (A): Kalau malam kan dia (anak) bangun tuh. Bapaknya yang angkat, dan ibunya tinggal tidur saja di kasur. (D): Rules baru tuh, awalnya gue kan tidur di kasurnya sebelah pinggir, sekarang pindah. Ternyata ada manfaatnya. Imbang sekarang, adil. Melihat penampilan Ayu yang berhijab, apa komentar Ditto? (D): Sebelum dia berubah pun gue sudah wantiwanti. Karena berhijab bukan sekadar di kepala. Berhijab itu harus semuanya. Jadi yang paling menentang gue sebenarnya, ‘tar dulu deh. Lo sudah benar apa belum’. Maksudnya lo benar berhijab semuanya apa nggak. Akhirnya dia membuktikan, dan gue jadi nggak ragu. Bersyukur sih. Ayudia Bing Slamet dan Ditto, potret keluarga kecil yang tengah menapaki jejak kebahagiaan. Selalu dalam kebersamaan, adalah resep bagi keduanya terus menjaga keharmonisan. Kehadiran Dia Sekala Bumi, melengkapi kebahagiaan Ayu dan Ditto. Semoga selalu dalam kebahagiaan ya Ayu dan Ditto.(btgc)


JUMAT 2 DESEMBER 2016 NOMOR 3130 TAHUN XI

CLOUD 9 CLUB

Digoyang DJ Katty Butterfly

C

LOUD 9 bersama JOHNNIE WALKER akan menggelar iven ”MASSIVE SATURDAY”pada sabtu besok.dimana seorang disc jockey ternama sabtu,03/12/2016 akan melakukan performance untuk menghentak Kota Manado di Cloud 9 Club dengan alunan musik house-nya.Dia adalah DJ Katty Butterfly, memiliki paras cantik dan bentuk tubuh yang aduhai dia menyapa, "Hello Manado.Bermain DJ dengan aliran Electro,House, Electro House, Progresive,Trap,Twerk,Drum, Bass, open format.Dia senang untuk memberikan supprise pada penampilan DJ terpanas nya, dengan menunjukkan gimmick dan aksi panggungnya yang seksi untuk membuat penonton berkesan. Selain JOHNNIE WALKER sebagai sponsor utama,managemen Cloud 9 Manado akan menggandeng juga beberapa sponsor,seperti Bali Hai,dan maskapai penerbangan LION agar acara bisa semakin meriah.selain itu juga,GUEST STAR utama akan di temani talent-talen tetap yang ada di Cloud 9 Manado. “ya,buat para kawula muda,khususnya para clubers silahkan gabung dalam party kami,di jamin mantap dan pas buat anda untuk menghabiskan malam panjang anda”tutup Anez coordinator marketing.(try2)

NOMOR TELEPON/FAX (0431) 841071, FAX: (0431) 841060)

Lily Virlanti (Manager Hotel & Cafe Griya Sintesa)

Harapan untuk Manado PARIWISATA adalah hal yang penting untuk dikembangkan, sebab dalam jangka panjang akan menggerakan roda ekonomi serta pengambangan pariwisata dapat menyerap tenaga kerja. Apalagi potensi pariwisata Sulut sudah dikenal di mana-mana baik regional dan mancanegara, tapi yang kurang adalah pengembangan dan pemeliharaan, dan ini harus diseriusi pemerintah. Selain itu, ada hal yang masih dirasa kurang adalah promosi. Karena dengan itu wisatawan domestik dan mancanegara dapat mengetahui keragaman wisata di Sulut, tapi juga harus seimbangkan dengan perbaikan infrastruktur agar wisman dapat merasakan kenyamanan datang ke Sulut. Hal ini mendapat tanggapan positif dari Lily Virlanti. Menurut Lily untuk pariwisata di kota Manado menurutnya sudah sangat berkembang dibanding pertama kali si Manager Hotel & Cafe Griya Sintesa menginjakkan kakinya di bumi Nyiur Melambai pada tahun

2009. Lily begitu takjub dengan keindahan Manado. Hanya saja menurut Wanita Penyuka warna hitam dan cokelat adanya kekurangan dalam mengelola pariwisat ini. “Manado sudah sangat berkembang dibanding pertama kali saya datang di tahun 2009. Pemandangan yang indah ketika melihat ada satu-satunya gunung menjulang di tengah kota, laut yang indah, namun saya menyayangkan sumber daya manusianya yang kurang sehingga tidak terawa,” tutur Lily. Ibu 2 anak ini berharap suatu saat Manado akan lebih berkembang lagi seiring dengan banyaknya wisatawan asing yang datang, perhotelan kian bertambah dan bisa bersaing dengan Bali.”Saya hanya berharap kota Manado yg penuh pemandangan indah ini bisa terjaga dan terawat sehingga bisa lebih membuat dunia takjub dengan Manado dan dengan sendirinya wisatawan asing akan bnyk dan perhotelan akan buming dan bisa saingi Pulau bali,” pungkas ibu penyuka ikan bakar ini.(rus/v@n)

KUNJUNGI www.swarakita-manado.com & www.swaramanado-online.com


Turn static files into dynamic content formats.

Create a flipbook
Issuu converts static files into: digital portfolios, online yearbooks, online catalogs, digital photo albums and more. Sign up and create your flipbook.