Swara kita 10 maret 2016

Page 1

PILIH INDEPENDEN

Ahok dinilai siap tarung dengan Parpol Jakarta—Gubernur DKI Jakarta Basuki Tjahja Purnama alias Ahok dinilai telah siap bertarung dengan partai politik lantaran telah memilih jalur independen untuk maju di Pemilihan Kepala Daerah (Pilkada) 2017.

Harga: Rp.2000,Luar Kota + Ongkos Kirim

Baca: Ahok ( Halaman 2 )

terbit 16 halaman

BASUKI Tjahja Purnama alias Ahok.

KAMIS 10 MARET 2016 NOMOR 2977 TAHUN X GERHANA MATAHARI

Benteng Tolukko jadi lokasi “nobar” di Ternate Malut Ternate—Gerhana Matahari Total (GMT) yang melintasi 12 titik di Indonesia, menjadi momen tersendiri bagi industri pariwisata. Wisatawan domestik dan mancanegara berbondong-bondong menuju destinasi yang menjadi pusat pengamatan GMT, salah satunya Ternate, Maluku Utara (Malut). Benteng Tolukko menjadi pusat pengamatan GMT di kota tertua di Indonesia itu. Sejak pagi, warga dan wisatawan sudah memadati benteng peninggalan Portugis tersebut. Pantauan CNNIndonesia.com, pada saat terjadinya GMT sekitar pukul 09.55 WIT, masyarakat dan wisatawan berbarengan mengucapkan syukur. Mereka merasa beruntung bisa menjadi saksi fenomena alam yang langka tersebut. GMT di Ternate tercatat terjadi pada pukul 09.55 WIT dan berlangsung selama 2 menit 39 detik. Gerhana tertutup sempurna membentuk cincin api. Seketika, Ternate menjadi gelap selayaknya suasana senja. Sayangnya, tidak semua orang yang datang menyaksikan GMT di Benteng Tolukko bersiap membawa kacamata gerhana. Imbasnya, banyak pengunjung, terutama anak-anak, yang menyaksikan GMT dengan mata telanjang. Padahal, hal tersebut bisa merusak retina mata. Adapun Ternate merupakan ‘persinggahan’ terakhir GMT di Indonesia. Baca: Benteng ( Halaman 2 )

TERNATE, Maluku Utara, jadi ‘persinggahan’ terakhir Gerhana Matahari Total di Indonesia. Tak heran bila fotografer dari berbagai asal mengabadikan momen langka tersebut. Proses Gerhana Matahari Total yang terjadi di Ternate, Maluku Utara. GMT di Ternate tercatat terjadi pada pukul 09.55 WIT dan berlangsung selama 2 menit 39 detik. Gerhana tertutup sempurna membentuk cincin api. Seketika, Ternate menjadi gelap selayaknya suasana senja.(foto: ist/cni)

GUBERNUR Sulut Olly Dondokambey bersama ibu Rita Dondokambey Tumuntuan dan Wagub Steven Kandouw bersama ibu Kartika Devi Kandow Tanos, turut menyaksikan Gerhana Matahari bersama unsur forkopimda, pejabat eselon II Pemprov Sulut dan masyarakat yang ada di Pantai Firdaus Kecamatan Kema Minahasa Utara, Rabu (9/3).(foto: ist)

DUA warga masing-masing Ine Lomboan dan Selvi Mamuaja saat menyaksikan Gerhana Matahari dengan menggunakan kacamata yang terbuat dari rol film foto buatan sendiri di Pantai Firdaus Kema, Minut.(foto: onal/sk)

Resume Ai-JA banyak coretan

SELEBRITI

VICKY SHU

Lebih cinta main film PENGALAMAN pertama main dalam sebuah film memang tidak bisa dilupakan Vicky Shu. Banyak pengalaman berharga yang didapatnya selama proses syuting film Romansa: Gending Cinta Di Tanah Turki yang dilakukan di Turki. Bahkan demi film tersebut, dirinya rela tidak bernyanyi dalam waktu yang cukup panjang dengan menolak beberapa tawaran nyanyi hanya demi pengalaman berakting. “Iya. Untuk akting itu harus ada yang dikorbankan,” ujar Vicky saat ditemui di Epicentrum, Kuningan, Jakarta Selatan.

sebentar kami akan memberikan kepada Majelis,” ungkap Poae. “Dikasih usai sidang saja,” jawab Hakim Usman dengan nada agak tinggi, seolah menegaskan kalau tim Ai-JA tidak siap dalam persidangan. Baca: Resume ( Halaman 2 )

Baca: Kapal ( Halaman 2 )

Baca: Lebih ( Halaman 2 )

INTERNASIONAL PERDAMAIAN SURIAH

Pembicaraan dimulai dengan awal lambat UTUSAN PBB untuk Suriah, Staffan de Mistura berada di Jenewa, Rabu (9/3), untuk memulai kembali pembicaraan dengan pihakpihak yang bertikai di Suriah, namun dengan para delegasi yang masih diperkirakan akan berdatangan dalam beberapa hari mendatang, proses itu akan lambat dimulai. Juru bicara Mistura, Jessy Chahine, mengatakan, beberapa partisipan baru akan berada di Jenewa hari Minggu atau Senin mendatang. PBB mengatakan sejumlah penundaan terjadi akibat persoalan logistik. Baca: Pembicaraan ( Halaman 2 )

SUASANA sidang perdana gugatan Pilkada Manado di Lt.4 gedung MK, Jakarta Pusat, Selasa (8/3) lalu.(foto: donny/sk)

Rosell Pelle, untuk membacakan resume permohonan gugatan. Hanya saja, Hakim Konstitusi dibuat geleng-geleng kepala karena pengakuan sendiri Poae yang menyebut bahwa resume mereka banyak coretan. “Yang Mulia Majelis Hakim Konstitusi. Sebelum kami mau

membacakan pokok-pokok yang sudah kami susun dalam resume, izinkan kami menyampaikan bahwa di permohonan kami yang sudah ajukan kemarin ada beberapa perubahan coretan bersifat redaksional dan kami sudah menyiapkan penggantinya, jika diperkenankan

Kapal Ikan asing jadi “penguasa” Manado—Kedaulatan perairan Negara Republik Indonesia, ternyata terus terusik dengan kehadiran kapal asing yang berhasil meraup keuntungan hingga Triliunan Rupiah lewat sektor perikanan dan kelautan kita. Informasi yang diterima menyebutkan, pada 11 Feb-ruari 2016, kapal ikan asing berbendera Negara Jepang, Panama dan China menari-nari di perairan laut Indonesia. Diketahui, Kapal bernama La Pena milik negara Panama posisi terakhir berada di Selat Malaka. Begitupula kapal Katuei Maru Nomor 88 dan Kinei Maru Nomor 53 milik Jepang, posisi terakhir sementara beraktivitas di Selat bandung dan laut Banda Timur.Tak hanya itu, kapal ikan asing milik China bernama Ju Rong Yu 2, pada 11 Februari lalu berada di Selat Amamapere Indonesia. Mereka diduga sementara melakukan aktivitas penangkapan ikan di perairan Indonesia. Lalu, bagaimana nasib kapalkapal Indonesia yang saat ini terbelenggu dengan adanya moratorium Menteri Susi, masih belum jelas nasibnya.

Sidang perdana sengketa Pilkada Manado berlangsung singkat Jakarta—Sidang sengketa Pemilihan Kepala Daerah (Pilkada) di Mahkamah Konsitusi (MK) resmi digelar Senin (8/3/2016) siang pukul 10.00 WIB. Agenda sidang perdana ini adalah berupa Pemeriksaan Pendahuluan sebagaimana Nomor Perkara: 151/PHP.KOT-XIV/2016 tentang Perselisihan Hasil Pemilihan (PHP) Walikota dan Wakil Walikota Manado tahun 2016 yang dilayangkan pasangan Harley Mangindaan dan Jemmy Asiku (AiJA) sebagai Pemohon. Pantauan langsung SKH Swara Kita/SwaraManado.com di ruang sidang gedung MK, sidang dipimpin 3 Majelis Hakim yakni Hakim Ketua Anwar Usman, didampingi Anggota Aswanto dan Maria Farida Indrati. Dalam sidang perdana ini, Majelis Hakim Konstituti memberikan kesempatan kepada kuasa hukum AiJA, yakni Handri Piter Poae dan

PERMEN 67-57 KKP

Hadiri Peringatan 100 tahun Pertempuran Somme

Pangeran William-Kate Middleton ditolak nginap oleh hotel bintang 5 Entah apa yang ada di dalam benak manajer Le Hotel Marotte di Amiens, Prancis ini. Dikabarkan, hotel mewah itu telah menolak kedatangan Pangeran Williams dan istrinya, Kate Middleton ketika ingin menyewa beberapa kamar. KALA itu, William dan Middleton sedang mewakili Inggris dalam acara peringatan 100 tahun pertempuran Somme di Prancis. Mereka hendak mencari tempat beristirahat yang nyaman dan aman. Keputusan pihak hotel untuk menolak kedua orang penting di Britania Raya itu tak bisa disalahkan sepenuhnya, karena memang saat

NOMOR TELEPON/FAX (0431) 841071, FAX: (0431) 841060)

itu hotel sedang penuh dan tak dapat menampung lebih banyak tamu. “Kementerian Luar Negeri telah menghubungi kita pada Januari untuk menanyakan apakah kita dapat mengakomodasikan kedatangan pangeran William dan Kate Middleton ketika menghadiri peringatan Pertempuran Somme,” ujar sang manajer, Oliver Walti.

“Itu tidak mungkin, karena hotel kami sudah penuh dipesan,” ia menambahkan. Istrinya, Estelle Walti, menegaskan, bukan berarti pihak hotel tak mau menerima kedatangan William dan Middleton. Walti hanya tak mau dia mengecewakan pengunjung lain yang sudah memesan kamar berbulan-bulan lalu. Baca: Pangeran ( Halaman 2 )

PANGERAN William dan istrinya, Kate Middleton.(foto: ist)

KUNJUNGI www.swarakita-manado.com & www.swaramanado-online.com


Turn static files into dynamic content formats.

Create a flipbook
Issuu converts static files into: digital portfolios, online yearbooks, online catalogs, digital photo albums and more. Sign up and create your flipbook.