Swara kita 11 januari 2017

Page 1

RABU 11 JANUARI 2017 NOMOR 3147 TAHUN XI

Harga: Rp.3000,Luar Kota + Ongkos Kirim

HARGA Langganan: Rp. 50.000,-/bulan (luar kota tambah ongkos kirim) NO REK: 001 01.52.000663-1 Bank Sulut a/n PT. Sulut Lestaripress ALAMAT: Mega Smart VIII No.7 Kawasan Mega Mas Boulevard Manado, Telp (0431) 841060, Fax: (0431) 841071

Berpikir dan berbuat

INTERNAISONAL Tiongkok sudah adili 1,2 Juta orang terkait kasus korupsi CHINA dilaporkan sudah mengadili nyaris 1,2 juta orang yang terseret kasus korupsi sejak Presiden Xi Jinping menggalakkan kampanye anti-rasuah pada 2012 lalu. Komisi Pusat Inspeksi Disiplin China (CCDI) melaporkan bahwa berkat kampanye anti-koXI Jinping rupsi ini, China juga berhasil menyelamatkan 8,6 miliar yuan atau setara Rp16,5 triliun aset negara. Baca: Tiongkok ( Halaman 2 )

PREDIKSI 2017: BITUNG

HUT KE-44 PDIP

Jokowi dan elite negara hadiri Jakarta—Presiden Joko Widodo menghadiri perayaan ulang tahun ke-44 PDI Perjuangan. Jokowi hadir bersama Ketua Umum PDIP Megawati Soekarnoputri. Selain itu, Wakil Presiden Jusuf Kalla dan mantan Wakil Presiden Tri Sutrisno ikut mendampingi mereka memasuki ruangan. Jokowi hadir sekitar pukul 10.00 WIB. Ia mengenakan kemeja batik lengan panjang hitam corak merah. Sebelum duduk, Jokowi sempat berbincang santai dengan Megawati. Ia pun duduk diapit Mega dan JK. Sesuai agenda, Jokowi akan memberikan pidato dan menyerahkan bibit pohon. Penyerahan bibit ini akan dipimpin Mega sebagai bentuk pencanangan Gerakan Rehabilitasi Hutan dan Lahan. Perayaan ulang tahun ini kian marak ramai dengan kehadiran sejumlah menteri Kabinet Kerja, di antaranya Menko Kemaritiman Luhut Binsar Pandjaitan,

Menko Polhukam Wiranto, Menko Perekonomian Darmin Nasution, Menteri Keuangan Sri Mulyani, Menteri Kehutanan Siti Nurbaya, Menteri dan Wakil Menteri ESDM Ignasius Jonan dan Archandra Tahar. Pejabat negara lain yang juga datang ialah Jaksa Agung Prasetyo, Kepala BIN Budi Gunawan, Kepala BNN Budi Waseso, dan Ketua DKPP Jimly Asshidiqqie. Sejumlah elite partai tak ketinggalan duduk di kursi VIP. Mereka ialah Ketua Umum Partai NasDem Surya Paloh, Ketua Umum PKPI Hendropriyono, Ketua Umum Partai Hanura Oesman Sapta Oedang. Selain itu, hadir pula Ketua Umum PPP Romahurmuziy, Ketua Umum PAN Zulkifli Hasan, Ketua Umum PKB Muhaimin Iskandar, dan Wakil Ketua Umum Partai Golkar Idrus Marham. Baca: Jokowi ( Halaman 2 )

Pertahankan MaMa! BISIKAN-bisikan halus memperkeruh keharmonisan dua sejoli yang memimpin kota Bitung akhirakhir ini makin keras dan kencang saja terderngar. Bahkan, pengkotakkotakan, pewarna warnian pendukung pun mulai dilakukan Catatan oleh orang-orang Ferdy ‘Epang’ yang hanya mau mePangalila ngadu domba. Istilah demi istilahpun mulai mendominasi percakapan kacangan rumah kopi. Mulai dari 3-0 layaknya pertandingan sepak bola, sampai Merah Kuning Bitung dilangit kota Bitung sesuai lagu balonku ada lima terucap, perbangkean demi perbangkean mulai ditunjukan oleh sekelompok orang yang merasa kurang terakomodir. Tak ada perjuangan yang murni yang ada hanyalah kepentingan.

Baca: Pertahankan ( Halaman 2 )

SELEBRITI

KETUA Umum PDIP Megawati Soekarnoputri saat berpidato dihadapan ribuan kader partai berlambang moncong putih itu.(foto: ist/cnni)

Jokowi: Ekonomi hanya dinikmati segelintir orang Kebijakan Tambang harus pro rakyat Jakarta—Presiden Joko Widodo menyatakan akan menjalankan kebijakan ekonomi pancasila, pembangunan ekonomi yang berkeadilan dan merata. Dia menyadari, saat ini pertumbuhan ekonomi di Indonesia tidak bisa dinikmati oleh seluruh rakyat. “Intinya ekonomi yang berkeadilan, yang ada pemerataannya. Percuma pertumbuhan ekonomi tinggi apabila tidak merata, hanya dinikmati segelilntir orang, ini percuma,” kata Jokowi saat memberikan sambutan dalam perayaan HUT ke-44 PDI Perjuangan, di Jakarta, Selasa (10/1). Jokowi mengatakan, kebijakan ekonomi pancasila atau ekonomi gotong royong adalah upaya untuk menjawab tantangan kemiskinan,

ketimpangan, dan kesenjangan yang saat ini masih dihadapi Indonesia. Dia menyebutkan, gini ratio atau ukuran ketimpangan di Indonesia saat ini berkurang menjadi 0,3 persen. Begitu pula dengan angka kemiskinan yang berkurang menjadi 0,36 persen. Kader PDI Perjuangan itu mengatakan, pelaksanaan kebijakan ekonomi pancasila akan dimulai dengan pembangunan di kawasan pinggiran, pulau terdepan, maupun wilayah pedesaan. Belakangan ini, kata Jokowi, hasil pembangunan tersebut mulai terlihat. Mantan Gubernur DKI Jakarta ini menyampaikan, pembangunan di Entikong, Kalimantan Barat, yang berbatasan langsung dengan

Malaysia, kini telah selesai. Pembangunan yang dilakukan sejak dua tahun lalu itu di antaranya gedung imigrasi, karantina, hingga kantor bea cukai. Begitu pun pembangunan di Mota Ain, Nusa Tenggara Timur, yang berbatasan dengan Timor Leste. “Ini masalah harga diri, kebanggaan, nasionalisme, martabat yang terus kita kerjakan,” kata Jokowi. Sementara di Miangas, Sulawesi Utara, pemerintah telah meresmikan bandara, meskipun hanya untuk pesawat kecil. Pulau berpenduduk 200 kepala keluarga dan 800 jiwa penduduk itu kini memiliki jadwal penerbangan secara rutin seminggu sekali. Baca: Jokowi ( Halaman 2 )

GEMPA

7,3 SR di dekat Sangihe, tak berpotensi Tsunami Jakarta—Gempa bumi berkekuatan 7,3 skala richter terjadi di perairan yang berbatasan dengan Kabupaten Kepulauan Sangihe, Sulawesi Utara, Selasa (10/1). Gempa tektonik itu tidak menimbulkan potensi tsunami. Kepala Pusat Data Informasi dan Humas Badan Nasional Penanggulangan Bencana Sutopo Purwo Nugroho menuturkan, gempa tersebut terjadi pukul 13.13 WIB. Titik gempa itu berada di kedalaman 618 kilometer di bawah Laut Sulawesi. “Pusat gempa dalam sehingga tidak merusak. Apalagi, lokasinya jauh dengan pulau yang padat penduduknya,” kata Sutopo melalui keterangan tertulis, Selasa siang. Sutopo menjelaskan, sumber gempa berasal dari lempeng Eurasia dan Filipina. Guncangan gempa itu, kata dia, dirasakan lemah oleh warga Kepulauan Sangihe dan Filipina. “Masyarakat tetap beraktivitas normal,” tuturnya.(cnni)

Priyaka Irfan, Atlet Tunarungu Taekwondo

Memperjuangkan semangat dalam kesunyian Poomsae adalah salah satu cabang dari latihan Taekwondo. Poomsae atau rangkaian jurus adalah rangkaian teknik gerakan dasar serangan dan pertahanan diri. Dilakukan dengan melawan lawan yang imajiner, dengan melakuakn diagram tertentu. Setiap diagram rangkaian gerakan poomsae didasari oleh filosofi timur yang menggambarkan semangat dan cara pandang bangsa Korea.

KEZIA WAROUW

Garuda dan ‘Gaun Elsa’ di ajang Miss Universe SEPERTI pada tahun-tahun sebelumnya, keberangkatan Puteri Indonesia ke ajang Miss Universe akan ‘diiringi’ oleh sepaket pakaian dan sebuah national costume untuk memastikan perwakilan Indonesia memukau para juri kontes kecantikan dunia itu. Baca: Garuda ( Halaman 2 )

PRIYAKA Irfan.

NOMOR TELEPON/FAX (0431) 841071, FAX: (0431) 841060)

PRIYAKA Irfan Astama Harsono atau yang lebih akrab disapa Ipang ini adalah seorang taekwondoin asal Jakarta yang menggeluti cabang poomsae ini. Ada yang spesial dari taekwondoin yang satu ini. Dia adalah seorang atlet tunarungu yang

telah mengharumkan nama Indonesia di kancah dunia. Terlahir dengan keadaan tunarungu tidak membuat Ipang berkecil hati. Justru dia memiliki semangat yang besar sehingga dia dapat meraih pencapaiannya yang sekarang. Ipang mengawali karier taekwondo pada usia 9 tahun dengan mengikuti sebuah klub taekwondo bernama Dharma Putra Club. Sebelumnya dia juga sudah mencoba berbagai macam olahraga seperti berenang, softball , dan sepak bola. Namun dari semua olaharaga itu hanya taekwondo yang Ipang suka. Saat berlatih taekwondo, Ipang merasakan kepuasan tersendiri. Tidak hanya itu dia juga dapat berprestasi seperti anak-anak normal lainnya. Sebelum turun ke nomor

poomsae, atlet kelahiran Surabaya, 24 Januari 1994 ini mengikuti nomor kyorugi (cabang tarung). Namun saat itu wasit belum memakai gerakan tangan sehingga membuat Ipang kewalahan. “Tapi sekarang udah enak, wasit sudah pake gerakan tangan,” begitu penuturan Sumastinah, ibunda Ipang. Pernah suatu ketika sehabis pertandingan Ipang babak belur karena mengikuti pertandingan itu, sehingga dia harus digendong sang ayah untuk berpergian. Di sekolah pun dia harus dipapah oleh temannya untuk mencapai kelas. Karena pengalamannya itu, dia beralih ke nomor poomsae. Tapi pilihan Ipang memang tidak salah. Baca: Memperjuangkan ( Halaman 2 )

KUNJUNGI www.swarakita-manado.com & www.swaramanado-online.com


Turn static files into dynamic content formats.

Create a flipbook
Issuu converts static files into: digital portfolios, online yearbooks, online catalogs, digital photo albums and more. Sign up and create your flipbook.